BOOKLET
for
PARENTS
in Universitas Hasanuddin
Yang kami hormati orang tua calon Exchange Participant, Atas nama AIESEC Universitas Hasanuddin, kami telah menyiapkan booklet ini untuk Bapak/Ibu dengan harapan booklet ini dapat menjelaskan kepada Bapak/Ibu mengenai program Global Citizen serta menjawab segala keraguan, kekhawatiran, dan pertanyaan anda. Kami percaya bahwa dengan memberikan kesempatan bagi para pemuda untuk keluar dari zona nyaman dapat membantu mereka dalam mengembangkan kemampuankemampuan baru dalam diri mereka, serta menciptakan perspektif baru bagi para pemuda dalam melihat dunia. Misi kami melalui program ini adalah untuk membangun sikap toleransi dan kesadaran akan perbedaan di seluruh dunia yang kemudian akan membentuk sebuah sikap kepemimpinan bagi banyak pemuda di Indonesia, khususnya di kota Makassar. Melalui program kami ini, kami percaya bahwa kedamaian di seluruh dunia pun akan tercapai. Terima kasih untuk kepercayaan Bapak/Ibu kepada kami untuk memberikan kesempatan bagi putera-puteri anda untuk mengembangkan diri menjadi pribadi yang lebih baik sesuai dengan misi penyelenggaraan program kami.
Tentang AIESEC AIESEC, organisasi pemuda terbesar di dunia, merupakan wadah bagi para pemuda untuk belajar dan mengembangkan potensi kepemimpinan agar para pemuda dapat menyebarkan dampak postif ke lingkungan sekitar mereka. AIESEC telah memiliki pengalaman lebih dari 68 tahun dalam mengembangkan potensi para pemuda hingga menjadi pemimpin yang bertanggung jawab dan memiliki pola pikir global.
Visi AIESEC Menciptakan kedamaian dan pemenuhan potensi seluruh umat manusia. AIESEC merupakan organisasi yang terbuka dan tidak melakukan diskriminasi dalam bentuk ras, warna kulit, jenis kelamin, orientasi seksual, agama, kenegaraan, etnis, dan sosial. AIESEC merupakan organisasi internasional, tidak dipengaruhi politik, mandiri, dan bersifat not�for�profit yang secara keseluruhan dijalankan oleh mahasiswa dan fresh graduates. Anggota dari AIESEC tertarik terhadap isu-isu dunia, kepemimpinan, dan manajemen. AIESEC pertama kali didirikan pada penghujung Perang Dunia ke-2 pada tahun 1948 dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran mengenai perbedaan budaya di seluruh dunia serta mengembangkan kemampuan kepemimpinan bagi para generasi muda.
Program Kami
Global Citizen adalah program kerja sukarela (volunteering) di projek sosial selama 6-8 minggu di luar negeri.
Global Talent adalah program kerja magang secara internasional selama 6-12 bulan, terbuka untuk mahasiswa tingkat akhir maupun fresh graduate.
Global Leader merupakan program membership AIESEC pada taraf lokal.
Global Citizen Global Citizen merupakan program yang diselenggarakan oleh AIESEC dalam bentuk kerja sukarela di luar negeri dengan durasi 6-8 minggu. Program ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memberikan kesempatan bagi para peserta dalam mengembangkan kemampuan kepemimpinan mereka dengan memberikan kesempatan bagi para pemuda untuk keluar dari zona nyamannya. Negara-negara yang dapat dipilih oleh peserta dalam melakukan social project mayoritas merupakan negara-negara berkembang di seluruh dunia.
Keuntungan + Meningkatkan kemampuan intrapersonal (hidup mandiri, beradaptasi, dan manajemen diri). + Memberikan pengalaman Internasional.
baru
dalam
skala
+ Mendapatkan sudut pandang baru dalam melihat dunia dan lingkungan sekitar. + Mengembangkan kemampuan Interpersonal (kemampuan komunikasi, pemikiran secara global, dan sebagainya). + Membangun koneksi yang luas dalam skala Internasional.
Kewajiban Kami •
Memfasilitasi proses matching (mencarikan projek sosial di Negara lain yang sesuai dengan anak Anda/Exchange Partcipant).
•
Melakukan Seminar Persiapan Keberangkatan dan Goal Setting Support sebelum anak Anda berangkat.
•
Memastikan anak Anda dijemput dan mendapatkan fasilitas yang telah dijanjikan ketika tiba di Negara tujuan.
•
Rutin melakukan komunikasi dengan anak Anda selama berada di Negara tujuan.
•
Melakukan seminar kepulangan saat anak Anda telah kembali dari Negara tujuan.
Kewajiban Exchange Participant •
Mengikuti segala prosedur dan kebijakan yang diterapkan dalam AIESEC.
•
Mengikuti Seminar Persiapan Keberangkatan sebelum berangkat ke Negara tujuan.
•
Segera melaporkan jika ada masalah yang dihadapi selama projek sosial di Negara tujuan.
•
Mewakili Indonesia sebagai duta budaya dalam kegiatan Global Village di Negara tujuan.
•
Mengikuti Seminar Kepulangan ketika telah kembali dari Negara tujuan.
Persyaratan •
Mahasiswa atau recent graduate (berusia 18–30 tahun).
•
Dapat menggunakan Bahasa Inggris untuk percakapan sehari-hari.
•
Tertarik dengan isu-isu dunia dan telah melalui segala proses seleksi.
•
Berkomitmen untuk melakukan projek sosial di Negara lain selama minimal 6 minggu.
•
Mahasiswa atau alumni dari semua Universitas memiliki kesempatan yang sama untuk mengikuti programA IESEC.
Rincian Biaya Biaya Administrasi Rp 50.000,Pendaftaran dan wawancara dengan AIESEC UNHAS Biaya Program Pilihan Negara South East Asia (SEA) = Rp 2.500.000,Non-SEA = Rp 3.000.000,• Edukasi dan workshop untuk program. • Seminar persiapan sebelum berangkat. • Bimbingan secara personal. • Program pengembangan jiwa kepemimpinan dan program pengembangan diri. • Arrival and departure support.
Fasilitas •
Setiap projek sosial memberikan fasilitas yang berbeda-beda. Ada beberapa projek sosial yang memberikan fasilitas berupa fasilitas makan serta transportasi secara gratis sehingga tidak diperlukan biaya transportasi dan makan sehari-hari.
•
Tempat tinggal pada umumnya akan berupa host family, namun tidak menutup kemungkinan adanya tempat tinggal berupa asrama serta kamar yang harus berbagi dengan orang lain (roommate). Sarana berupa toilet dan dapur juga akan disediakan namun ada kemungkinan untuk digunakan untuk banyak orang (tidak pribadi).
•
Kondisi tempat tinggal peserta selama di negara dan kota tujuan akan berbeda-beda sesuai dengan yang disediakan.
Pengalaman Kami Sejak berdirinya pada tahun 2012, AIESEC UNHAS telah berkontribusi terhadap lebih dari 100 pengalaman pada program pengembangan kepemimpinan dan juga lebih dari 100 pertukaran ke beberapa negara seperti Thailand, Filipina, Romania, Korea Selatan, China, Mesir, Maroko, Lithuania, Ukrania, Turki, dan sebagainya. Selama 4 tahun hadir di Kota Makassar, AIESEC telah menjadi kepecayaan para orang tua pemuda-pemuda untuk memfasilitasi pengalaman pertukaran budaya mereka serta sebagai wadah pengembangan kepemimpinannya.
Maysharah Nur Asrida Tekni Arsitektur, 2014, UNHAS Exchange Participant to Seoul, South Korea 2016
Sebagian orang percaya bahwa “Great things never come from your comfort zone” dan setelah mengikuti program Global Citizen dari AIESEC, saya merasa bahwa hal itu memang benar adanya. Libur semester kali ini saya memiliki kesempatan untuk bisa ikut berpartisipasi dalam projek sosial Over Her Tears, sebuah projek tentang hak perempuan dan perbudakan seks di masa perang oleh Jepang. Projek sosial ini merupakan salah satu projek yang diadakan di Seoul, Korea Selatan. Ini adalah pengalaman pertama saya keluar negeri. Sempat ada kekhawatiran dari diri saya pribadi terlebih lagi orangtua saya. “Kamu yakin kamu bisa ke sana sendiri?” “Siapa yang akan bertanggung jawab atas keselamatan kamu selama kamu di sana?”. Saya paham dengan kekhawatiran itu sebab memang mereka tidak pernah melepaskan saya untuk bepergian jauh sendirian walaupun itu hanya di Indonesia. Dengan waktu persiapan keberangkatan yang cukup mendadak dan kurang matang, saya tetap tidak mengurungkan niat untuk berangkat ke Seoul. Minggu pertama saya habiskan dengan mengeksplor sudut-sudut Kota Seoul. Banyak hal baru yang saya temui dan membuat saya takjub. Saya juga memiliki kesempatan untuk menunjukkan budaya Indonesia di salah satu kegiatan projek
saya. Di kegiatan tersebut, saya bertemu dengan banyak orang baru dari negara yang berbeda seperti Malaysia, Filipina, Thailand, China, Mesir dan lain-lain. Kami saling mengagumi kebudayaan satu sama lain. Banyak yang mengakui betapa menakjubkannya Indonesia dengan segala keragaman budayanya dibandingkan dengan negara mereka yang hanya memiliki sedikit kebudayaan. Dari situlah saya belajar bagaimana mencintai budaya kita sendiri dahulu dari pada budaya orang asing. Pada kesempatan lain, saya diberi kehormatan untuk mempresentasikan tentang Indonesia dan masalah hak-hak perempuan dalam hal ini berkaitan dengan tema projek sosial yang saya kerjakan. Great things happened outside your comfort zone! Mungkin jika saya tidak pernah mengambil kesempatan ini, saya tidak akan bisa melihat dan mendapatkan perspektif baru mengenai perbedaan yang ada diantar individu, tidak akan menghalangi seseorang untuk mengubah dunia menjadi lebih baik. Pengalaman exchange kali ini benar-benar tidak akan terlupakan dan sangat bernilai.
CONTACT US:
Siti Syakinah Digital Marketing Manager +6281343841789 sitisyakinah15@gmail.com LINE ID: stcakinah
www.aiesec.or.id/unhas
AIESEC
www.aiesec.or.id AIESEC UNHAS Office Address : Jln.Hertasning Baru, Komp.Permata Hijau Permai Blok N6 No.4 (0411) 424785