RADAR LAMPUNG | Sabtu, 15 Januari 2011

Page 1

SABTU, 15 JANUARI 2011

36 HALAMAN/Rp3.000,-

Satono Batal Nonaktif Kejati Lampung Bantah Ulur Waktu JAKARTA – Penonaktifan sementara Bupati Lampung Timur (Lamtim) Satono memasuki babak baru. Kementerian Dalam Negeri tengah mengkaji masukan terkait putusan sela Pengadilan Negeri Kelas IA Tanjungkarang. Kemendagri baru mengetahui adanya putusan sela pukul 18.30 WIB kemarin dari surat yang dilayangkan PN Tanjungkarang

Bersambung ke Hal. 11

bernomor 1076/PID/SUS/2010/PN. ’’Oleh karena itu, kami masih menunggu klarifikasi dan konfirmasi dari kejaksaan. Apakah jaksa akan menggunakan haknya untuk memperbaiki dakwaannya atau tidak,’’ terang Kepala Pusat Penerangan/Juru Bicara Kemendagri Raydonnizar Moenek kepada Radar Lampung di Jakarta kemarin (14/1). Jika ternyata jaksa menggunakan haknya dengan meneruskan penuntutan, lanjut pria yang akrab disapa Donny ini, maka Mendagri akan melanjutkan prosesnya dan menerbitkan surat keputusan (SK) pemberhentian sementara.

Sebaliknya, jika tidak, maka penomoran surat penonaktifan tak akan diberikan. Kuncinya, kata Donny, ada di Kejaksaan Tinggi Lampung. ’’Kalau dalam waktu satu minggu sejak putusan pengadilan dikeluarkan dan tidak ada tanggapan dari kejaksaan, kami tak akan melanjutkan penonaktifan Satono. Artinya, kami tidak akan memberikan nomor SK dan nota pengantar. Satono masih bupati definitif,’’ tegasnya. Sementara dari keterangan PN Tanjungkarang dalam suratnya, sambung Donny, waktu satu minggu yang seharusnya diman-

Baca SATONO Hal. 11

Dua Kubu Reaksioner

CATATAN

Lawan Pengusaha Manja

SUKADANA – Gelombang massa pro dan kontra penonaktifan tak henti menggelar aksi. Massa yang mengatasnamakan diri gabungan lembaga swadaya masyarakat (LSM) dan tokoh pemuda Lampung Timur kembali mendatangi DPRD setempat kemarin. Tuntutannya tetap sama. Mendesak DPRD mengawal proses penerbitan surat keputusan penonaktifan Satono sebagai bupati Lamtim. Mereka juga mendesak DPRD membentuk panitia khusus (pansus) pengembalian dana APBD 2008 yang masih tersimpan di Bank Perkreditan Rakyat Tripanca Setiadana. Selanjutnya, mereka meminta aparat penegak hukum segera menuntaskan permasalahan hukum Satono dan meminta Pemprov Lampung segera merealisasikan SK menteri dalam negeri tentang penonaktifan Satono sebagai bupati Lamtim.

SAYA melihat beberapa pengusaha besar yang menentang dicabutnya capping TDL (tarif dasar listrik) industri. Ini sudah terlalu manja dan tidak menggunakan akal sehat. Mereka mau hanya industrinya yang hidup, mengalahkan industri lain, dan membiarkan industri listrik kesulitan. Mereka minta terus dimanjakan dan dininabobokkan. Sementara industri lain sejenis yang jumlahnya lebih banyak selama ini sudah Oleh DAHLAN ISKAN membayar listrik dengan tarif yang normal. Dirut PLN Kalau mereka beralasan pencabutan capping ini menurunkan daya saing, saya perlu bertanya: mengapa industri sejenis yang sudah membayar listrik dengan normal tidak kalah bersaing? Bahkan tidak kalah bersaing dengan mereka yang manja itu? Kalau kemanjaan seperti ini tidak dilawan, bangsa ini tidak akan maju. Baca LAWAN Hal. 11

PANAS BUMI

Lampung Jadi WKP

Bandar Narkoba Merampok dan Membunuh

PEMERINTAH menargetkan pada 2025 bisa mengembangkan pembangkit listrik berbahan bakar panas bumi dengan kapasitas 12.000 megawatt (MW). Untuk merealisasikan target tersebut, pada tahun ini Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) akan menetapkan sembilan wilayah kerja panas bumi (WKP), termasuk Lampung. Direktur Panas Bumi Dirjen Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (DJEBTKE) Kementerian ESDM Sugiharto Harsoprayitno menyatakan, lima dari sembilan itu sudah diusulkan kepada menteri ESDM untuk ditetapkan menjadi WKP. Karena, menurutnya, sudah sesuai Peraturan Menteri No. 11/2008 tentang Tata Cara Penetapan Wilayah Kerja Pertambangan Panas Bumi. ’’Kelima WKP yang sudah diajukan tersebut adalah WKP Bonjol, Sumatera Barat, dengan potensi 200 MW; Danau Ranau, Sumatera Selatan-Lampung (210 MW); Mataloko, NTT (63 MW); Ciremei, Jawa Barat (150 MW); dan Gunung Endut, Banten (80 MW),’’ ucapnya di Jakarta kemarin.

Perwakilan tokoh pemuda Basuki menyatakan, kebijakan penempatan kas daerah di BPR Tripanca jelas-jelas telah melanggar hukum. Sebagaimana diputuskan Pengadilan Negeri Kelas IA Tanjungkarang terhadap salah seoerang pejabat Kabupaten Lampung Tengah. ’’Kasus yang sama di Lamteng dinyatakan terbukti bersalah. Seharusnya, kasus yang sama di Lamtim juga dinyatakan bersalah,’’ pungkas Basuki. Wakil Ketua DPRD Lamtim Azwar Hadi menyatakan, Senin (17/1) mendatang dewan memang berencana menggelar rapat paripurna tentang pembentukan pansus pengembalian dana yang tersimpan di BPR Tripanca. Menurutnya, DPRD Lamtim tidak pernah memberikan persetujuan atas kebijakan penempatan kas daerah di BPR Tripanca. Baca DUA Hal. 11

Jalan-Jalan ke Karaoke Star City Pascaheboh Kasus Striptis

Lagi Asyik Nyanyi, Eh Disuguhi ’’Striptis’’ Gaya Punggung Karaoke Star City di Jl. Yos Sudarso, Telukbetung Selatan, mendadak tenar. Bukan lantaran apa-apa, tetapi karena ulah pemandu lagu (PL) yang berstriptis ria di salah satu ruangan. Kini, karaoke itu kembali dibuka, tepatnya sejak 31 Desember 2010. Bagaimana kondisinya sekarang? Laporan Tim Investigasi, Bandarlampung JUJUR, saya baru kali ini ke Karaoke Star City (KSC). Karena itu, saya sempat kagok waktu mau memarkirkan mobil. Malah, melihat kondisi KSC yang sepi di depan –hanya ada satu mobil terparkir– saya kira karaoke ini sudah tutup.

BUAH KELAKUAN FOTO RNN

Baca LAMPUNG Hal. 11

faatkan kejaksaan untuk memperbaiki dakwaan ternyata tidak dipergunakan jaksa. ’’Karena itu, Mendagri tidak memberhentikan bupati Lamtim, dan Satono aktif kembali menjadi bupati. Yang pasti ketika surat keputusan penonaktifan diteken, Mendagri belum mendapatkan pemberitahuan tentang pembatalan dakwaan Satono,’’ terangnya. Ia juga memaparkan, meski Mendagri telah menandatangani SK pemberhentian sementara, belum berlaku apabila tanpa nomor.

Baca LAGI Hal. 11

Sumardi saat dirawat di RSUD Ryacudu, Kotabumi.

Ditangkap Berikut 56 Butir Pil Ekstasi

SUMBANGAN HARI JUMAT, 14 JANUARI 2011 Saldo Rudy, Tanjungkarang Timur Hamba Allah Swt Jumlah

Rp

19.055.000

Rp Rp

100.000 100.000

Rp

19.255.000

KOTABUMI – Jajaran Polsek Abung Timur hanya butuh waktu empat hari untuk membongkar perampokan dan pembunuhan Jepriyanto (28), warga Desa Sukamenanti, Kecamatan Bukitkemuning, Lampung Utara, Senin (10/1) lalu. Pelaku yang diketahui bernama Sumardi alias Minakdi (45) berhasil ditangkap di rumah teman wanitanya di Desa Kalibalangan, Kecamatan Abung Selatan, Lampura, pukul 22.00 WIB kemarin (14/1). Warga Desa Sumberagung, Kecamatan Abung Timur, itu juga dihadiahi sebutir timah panas di paha kanannya karena menyerang petugas dengan senjata tajam (sajam) jenis parang. Selain menyita sajam yang diduga dipergunakan

tersangka menghabisi korban, petugas juga mendapati pelaku adalah bandar besar narkoba. Saat digeledah, ditemukan 16 butir pil ekstasi warna merah jambu berlambang Nazi di dalam kotak rokok di saku celana jinsnya. Tidak cuma itu, masih ada 40 butir pil ekstasi lainnya di saku jaket yang dikenakannya. Kapolsek Abung Timur Iptu Saripudin mewakili Kapolres Lampura AKBP Lukas Akbar Abriari mengatakan, barang bukti lain yang diamankan dari tersangka adalah uang tunai sebesar Rp800 ribu dan sebuah handphone (HP) merek Nokia serta sepeda motor Honda Fit S BE 8769 JM miliknya. Baca BANDAR Hal. 11

FOTO WAHYU

NYAMAN, TAPI….: Suasana Karaoke Star City, Kamis (13/1).

Jaya Setiabudi, Pengusaha Muda yang Getol Mendidik Entrepreneur Baru

Anggap Proyek Rugi, Targetkan Lahir Sejuta Pengusaha Sebagai pengusaha sukses, usianya masih cukup muda, 37 tahun. Kini, Jaya Setiabudi banyak memberikan semangat kepada anak-anak muda agar mengikuti jejaknya. Seperti apa?

yang dicari duit, yang keluar ya duit. Kalau yang dipikir kesulitan, yang keluar ya kesulitan terus,’’ imbuhnya memberikan semangat. Tak lama kemudian, seorang siswa menyodorkan sebuah proposal usaha kepada Jaya. Yakni, jasa pemasangan iklan di angkutan kota (angkot). Dalam proposal dijabarkan, selain ditempeli gambar, angkot tersebut akan dipasangi produk-produk dalam bentuk tiga dimensi. Misalnya, untuk restoran cepat saji, akan dipasang hamburger di atap angkot.

Laporan Agung P.I., BANDUNG

FOTO REUTERS

PERDAMAIAN SUDAN Pelukis Sudan tengah berkreasi pada layar perahu yang terbuat dari styrofoam dalam workshop seni yang diselenggarakan perkumpulan artis di Khartoum, Sudan. Beberapa karya seni akan menjadi bagian dari pameran di Sungai Nil yang mengalir melalui utara dan selatan Sudan. Pameran ini bertujuan mempromosikan perdamaian di kawasan itu.

SORE itu (13/1), sekelompok anak muda duduk melingkar mengelilingi Jaya Setiabudi di lantai dua Dago Plaza, Bandung. Beberapa di antara mereka mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan hambatan bisnis yang dialami. Acara tersebut berlangsung santai. Jaya bahkan hanya mengenakan kaus Polo dipadu celana kargo plus sepatu sandal. ’’Otak itu seperti Google. Apa yang dicari di situ, keluarnya ya itu. Kalau yang dicari kampret, yang keluar semua juga kampret,’’ ujarnya disambut tawa para siswa. ’’Kalau

Ingin Berlangganan, Hubungi: (0721) 782306-7410327

Baca ANGGAP Hal. 11

BERBAGI PENGETAHUAN Jaya Setiabudi (depan) bersama anakanak didiknya di Young Entrepreneur Academy di Dago Plaza, Bandung. FOTO JPNN

www.radarlampung.co.id


METRO BISNIS

2

SABTU, 15 JANUARI 2011

Sarana Komunikasi Bisnis

TDL Industri Belum Jelas Menteri ESDM: Soal KPPU Urusan PLN, Soal Subsidi Tanya Menkeu

BEDAH BUKU Rizal Firdaos, dosen IAIN Bandarlampung, saat membedah buku karyanya berjudul Bersahabat dengan Tuhan di Toko Buku Fajar Agung kemarin.

FOTO EKA YULIANA

Target Raup Buku Bersahabat dengan Tuhan Tersedia di Fajar Agung Investasi Rp230 T JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mengungkapkan, realisasi penanaman modal (investasi) sepanjang tahun 2010 tembus Rp200 triliun. Sementara tahun ini, BKPM menargetkan realisasi investasi bisa meningkat 15 persen menjadi Rp230 triliun. ’’Sekitar tiga minggu lagi kita akan umumkan realisasi investasi tahun 2010. Kalau sekarang masih ada perusahaan yang perlu didata,” ujar Deputi Bidang Pengembangan Iklim Penanaman Modal Azhar Lubis kemarin. Meski begitu, pihaknya dapat memastikan realisasi penanaman modal sepanjang tahun 2010 lalu sudah tembus Rp200 triliun. Angka itu, lanjut Azhar, berarti lebih tinggi dibanding realisasi tahun sebelumnya yang mencapai Rp135,26 triliun. Menurut dia, iklim investasi di Indonesia pada 2010 sudah sangat kondusif meski masih ada beberapa kekurangan. Buktinya, hingga kuartal III 2010 lalu, realisasi investasi sudah tembus Rp160,1 triliun. ’’Sudah melampaui target,” jelasnya. Azhar menyebut, sektor yang paling banyak menanamkan investasinya ke Indonesia pada tahun lalu, dari PMDN (Penanaman Modal Dalam Negeri) antara lain sektor perkebunan kelapa sawit. Maklum, kebutuhan minyak masih sangat besar di negeri ini. “Yang terbesar lainnya adalah sektor industri makanan, lalu disusul indsutri kimia dan farmasi,” terangnya. Dari PMA (penanaman modal asing) sektor yang paling banyak menanamkan modalnya ke Indonesia yaitu sektor perumahan (real estate). Sudah banyak investor asing yang menggiatkan bisnisnya di sektor ini karena kebutuhan perumahan masih sangat besar, bahkan terjadi backlog (kekurangan). ’’Yang lainnya adalah pertambangan dan komunikasi,” tambahnya. (jpnn/c1/wan)

BANDARLAMPUNG - Bagi Anda penggemar buku motivasi dan pengembangan diri, tak salah jika menambah koleksi terbaru. Kini telah terbit buku berjudul Bersahabat dengan Tuhan. Yakni sebuah buku motivasi hasil karya Rizal Firdaos, dosen IAIN Bandarlampung. Untuk cetakan pertama ini, sebanyak 500 buku disebarkan Rizal ke seluruh Lampung dan Banten. Menurut Rizal, buku yang lebih cenderung kepada motivasi dan pengembangan diri ini memiliki beberapa keunggulan dibandingkan lainnya. Sebab dalam buku ini ia menggabungkan unsur filsafat, agama, dan psikologi. Oleh sebab itu, ia yakin bukunya ini diminati banyak pembaca. Dalam bedah buku pertamanya kemarin di Toko Buku Fajar Agung, Rizal mengatakan bahwa Tuhan menciptakan manusia dan menghendakinya hidup bahagia. ’’Dari situlah dapat kita dorong atau motivasi setiap orang menjadi lebih baik,” katanya.

Dalam buku ini, ia membagikan beberapa kata kunci untuk hidup lebih maju dan bahagia serta membangun pribadi yang baik. Dengan membaca buku ini, menurutnya, orang akan menjadi lebih mengetahui potensi yang ada dalam dirinya. ’’Apa yang harus ia kerjakan untuk dirinya, Tuhan, dan orang-orang di sekitarnya,” lanjutnya di hadapan para pengunjung Fajar Agung. Buku yang hanya dibanderol Rp20 ribu ini juga mengupas seri kehidupan menuju kekuatan yang baik dan positif. Diawali dengan kelahiran manusia menjadi pemenang, mengenal potensi fisik yang Allah berikan, serta bersyukur atas nikmat yang diberikan. Dalam buku dengan tebal 126 halaman ini jugadipaparkanbagaimanakitaharusbisamengenal kecerdasan emosional, berpikir positif, percaya diri, sabar dan tekun, serta hari ini milik Anda. ’’Oleh sebab itu, kita harus berbuat

sebaik-baiknya seakan-akan hari ini adalah hari terakhir kita hidup,” ujar pria 28 tahun itu. Sebagai seorang muslim, menurutnya, buku yang diterbitkan oleh Intan Grafika ini menonjolkan unsur agama kepada seseorang dalam memotivasi dirinya. Sementara itu, pemilik Toko Buku Fajar Agung Toni Wijaya menyambut baik peluncuran buku Rizal ini. Menurutnya, bekerja yang baik adalah berbuat baik untuk pekerjaannya. Ia pun menyatakan membuka kesempatan lebar-lebar kepada seluruh kalangan yang ingin membedah buku hasil karyanya di toko buku yang ada di Jl. Raden Intan, Bandarlampung, ini.’’Baik itu dosen, tokoh agama, dan lainnya bisa memanfaatkan toko kami untuk berdiskusi,” tandasnya. Tidak dibatasi hanya untuk kalangan tertentu dan agama, semuanya dapat diterima. Ini sebagai bentuk dukungan Fajar Agung dalam memasyarakatkan buku kepada warga Lampung. (eka/c1/wan)

Menkeu Jamin Likuiditas Obligasi Pengganti Transfer Daerah

JAKARTA - Pemerintah sepertinya belum memiliki solusi tuntas atas kebijakan tarif listrik PLN. Akibatnya, nasib tarif listrik industri pun kini belum jelas. MenteriEnergidanSumberDaya Mineral (ESDM) Darwin Z. Saleh mengaku, persoalan tarif listrik industrisudahtidakperludipersoalkan. ’’Itu tidak usah dipersoalkan lagi, saya sudah tegur direksi PLN dan minta mereka selesaikan,” ujarnya saat ditemui usai rapat Dewan Energi Nasional (DEN) di gedung Badiklat ESDM kemarin. Sebagaimana diketahui, mulai awal Januari ini, PLN menyatakan akan menjalankan kebijakan tarif yang termuat dalam Peraturan Menteri ESDM No. 7/2010 tentang Tarif Dasar Listrik (TDL) secara penuh. Artinya, batas atas atau capping kenaikan tagihan sebesar 18 persen yangselamainidiberlakukanakandihapus. Namun, rencana ini memicu keberatan dari kalangan usaha. Menurut Darwin, kebijakan penerapan capping 18 persen tersebut merupakankesepakatanpemerintah

dengan Komisi VII DPR. Sehingga tidak bisa begitu saja dihapus sebelum mendapat persetujuan dari pemerintah maupun DPR. ’’Keputusan itu mengikat,” tegasnya. Namun, saat ditanya mengenai solusi atas persoalan yang dihadapi PLNjikaterusmenerapkankebijakan capping tersebut, pemerintah seperti belum punya jawaban tuntas. Misalnya, salah satu alasan PLN bahwa penerapan capping 18 persen tersebut hanya berlaku untuk pelanggan lama. Artinya, jika tetap diterapkan, PLN bisa digugat oleh Komisi PengawasPersainganUsaha(KPPU)karena membeda-bedakanpengusahalama dan pengusaha baru. ’’Kalau soal KPPU,itusoalpersainganusahayang menyangkut aspek hukum. Tanya ke PLN,” ucap Darwin. Bagaimana dengan alasan PLN yang lain, yakni bahwa jika PLN tidak memberlakukan tarif sesuai peraturan menteri ESDM secara penuh, maka dikhawatirkan subsidi listrik yang diterima PLN tidak akan cukup? Untuk persoalan tersebut, Darwin juga belum bisa memberi jawaban tegas apakah pemerintah bersedia menanggung kenaikan subsidi. ’’Saya menjawab yang bisa saya jawab. Kalau soal subsidi, itu Menkeu (menteri keuangan, Red),” jawabnya. (jpnn/c1/wan)

9.064 LOWONGAN Perusahaan Developer membutuhkan Karyawan Teknik dengan kualifikasi: . Pria . S1 dan D3 TEKNIK SIPIL . Menguasai prog. AUTOCAD . Mengerti konstruksi bangunan . Usia : S1 MAX 35 th , D3 MAX 30 Th

JAKARTA - Menteri Keuangan Agus Martowardojo menjamin likuiditas surat berharga negara (SBN) yang digunakan sebagai pengganti dana tunai transfer daerah. Agus mengatakan, jika pemerintah daerah membutuhkan dana tunai, sewaktu-waktu bisa dijual ke pasar. Agus mengatakan, pemda juga sekaligus bisa menikmati imbal hasil yang kompetitif dari SBN yang diterima. ’’(Keuntungan bagi daerah) sudah ada kepastian dananya akan diterima. Mereka akan terima bunga dari obligasi pemerintah dan setiap saat bisa dijadikan tunai,” kata Agus usai salat Jumat di kantornya kemarin (14/1). Menkeu mengatakan, pemerintah pusat dan daerah perlu mengelola dana seoptimal mungkin. Sehingga apabila beberapa daerah menerima dana dalam jumlah besar namun belum digunakan, pemerintah pusat tidak perlu langsung menyediakan dana tunai.

’’Jadi kita pelajari kemungkinan untuk menyediakan pada pemerintah daerah dana tunai atau dana dalam bentuk obligasi,” ujar Agus. Agus mengatakan, bentuk obligasi yang akan ditawarkan kepada pemda, akan dicarikan alternatif yang bisa menguntungkan daerah. Selain itu, juga bisa menjadi sumber pembiayaan yang optimal bagi pemerintah pusat. “Diharapkan bisa memberikan penerimaan bunga pada daerah dan optimal bagi pembiayaan APBN,” jelas Agus. Selama ini, daerah-daerah kaya masih kesulitan membelanjakan dana yang ditransfer oleh pemerintah pusat. Sehingga, dananya banyak yang diparkir di Bank Pembangunan Daerah, yang akhirnya hanya ditempatkan di Sertifikat Bank Indonesia (SBI). Dana di SBI ini tidak bisa berkontribusi untuk menggerakkan perekonomian. Sedangkan jika ditem-

patkan di SBN, dananya bisa digunakan untuk membiayai APBN. Pembayaran transfer daerah secara non tunai sudah pernah dilakukan. Namun, surat utang yang diterbitkan adalah yang berjenis Surat Perbendaharaan Negara (SPN) yang jatuh temponya maksimal satu tahun. Sehingga, surat utang tersebut bisa lebih likuid. Sementara obligasi yang ditawarkan kepada Pemda sebagai ganti transfer daerah tersebut memiliki tenor yang lebih panjang. Sebelumnya, Dirjen Pengelolaan Utang Kementrian Keuangan Rahmat Waluyanto mengatakan, penukaran sebagian dana transfer daerah ke SBN diharapkan bisa meningkatkan porsi investor domestik di surat utang yang diterbitkan pemerintah. Selama ini, kata dia, asing masih menjadi investor yang paling banyak mengoleksi SBN. (jpnn/c1/wan)

Lamaran Via Post ditunggu paling lambat 5 hari Cap Pos dialamatkan ke: PT. AMARTHA SURYA BARU Jl. Pangeran Antasari No. 188 RA.4 Bandarlampung 35133


METROBISNIS

SABTU, 15 JANUARI 2011

Wira Garden Hadirkan Rosmery Steak & Kuring BANDARLAMPUNG - Taman Wisata Alam Wira Garden terus melengkapi fasilitas yang dimiliki. Selain menata lebih apik arena outbound dan arung jeram, pusat wisata yang berlokasi di Jl. Wan Abdul Rahman, Batuputu, Bandarlampung, ini menghadirkan Rosmery Steak & Kuring. Restoran ini sudah dibuka sejak 19 Desember 2010. Sesuai namanya, menu yang ditonjolkan beragam steak dan masakan kuring. ’’Rosmery Steak & Kuring untuk sementara buka pada Sabtu dan Minggu saja,” sebut Direktur Wira Garden Rizaldi Adrian kemarin. Beragam menu bisa Anda nikmati di tempat ini. Seperti Kalkun Steak, Sirloin Steak, Tenderloin Steak, Blackpaper Steak, Chicken Steak, Iga Steak, dan Blue Merlin Steak. Selama masa promosi, pengunjung ditawarkan diskon menarik. ’’Ini (Rosmery Steak & Kuring, Red) kami hadirkan atas permintaan pengunjung,” tandas Rizaldi. General Manager Wira Garden Adi Susanto menambahkan, pihaknya juga menyediakan cottage. Harga yang ditawarkan juga relatif terjangkau.

3

Sarana Komunikasi Bisnis

RIZALDI ADRIAN

’’Seperti cottage Negerikaton hanya Rp1,5 juta dengan 4 kamar dan cottage Tulangbawang Rp1,2 juta dengan 3 kamar,” sebut Adi. Melihat potensi alam yang dimiliki, Wira Garden layak menjadi alternatif berwisata bagi masyarakat Lampung. Menjangkau Wira Garden relatif mudah. Hanya sekitar sepuluh menit perjalanan darat dari pusat Kota Bandarlampung. Wira Garden masih menjadi bagian dari Kawasan Wisata Batuputu. Luas tempat wisata baru ini mencapai 12 hektare, yang menawarkan banyak sekali keindahan alam yang masih natural. Dari sekadar menikmati suasana alam khas pegunungan yang masih alami atau menikmati pemandangan air terjun bisa dilakukan di sini. Bahkan, tempat ini menawarkan berbagai tantangan, termasuk tracking (perjalanan) di alam terbuka menuju kawasan air terjun, sungai, kolam memancing ikan, atau cottage. Fasilitas lain yang ditawarkan adalah area kamping, meeting room, hingga outbound. Dan bagi Anda yang ingin memanjakan keluarga menikmati panorama alam, tersedia saung-saung. (c1/wan)

LEXAM BIDIK

Pemilik Roda 4 JAKARTA - PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) merilis Lexam, bebek matic pertama mereka di tanah air. Selain untuk ’’menemani” kompetitor yang sebelumnya sudah merilis produk serupa, varian itu diyakini sebagai pilihan tepat bagi pengendara mobil yang memutuskan berhemat terkait pembatasan BBM bersubsidi. Presiden Direktur YMKI Dyonisius Beti mengatakan, Lexam merupakan moped (bebek matic) premium gabungan antara Mio dan Jupiter. Sepeda motor yang dibanderol Rp16,4 juta (on the road Jakarta) itu diklaim sebagai suguhan bagi solusi kemacetan. ’’Cocok bagi pengendara mobil yang ingin menghindari kemacetan. Pembatasan BBM bersubsidi mungkin juga jadi pertimbangan,” ujarnya saat peluncuran Lexam bersama Jorge Lorenzo di Jakarta Convention Center kemarin. Karena membidik segmen terbatas alias premium, kata Dyon, distribusinya akan memprioritaskan diler di enam kota besar. Yaitu Jakarta, Surabaya, Medan, Makassar, Palembang, dan Denpasar. ’’Segmennya eksekutif dan 4 wheeler. Kami targetkan 1.500 unit per bulan,” terangnya. Sebagai tahap awal, dan karena pasar di kelas bebek matic masih sekitar 5 ribu unit per bulan, Yamaha akan melakukan proses edukasi kepada konsumen tentang keunggulan produk yang disebut memadukan kenyamanan bebek dan keunggulan teknologi skuter otomatis itu. ’’Kenapa lebih mahal? Karena Lexam memiliki keunggulan praktis, elegan, dan nyaman,” terang General Manager Marketing YMKI Paulus Sugih Firmanto. Paulus mengatakan, dalam setahun pertama ini, Lexam diperkirakan belum memberikan kontribusi maksimal terhadap penjualan Yamaha di dalam negeri. Sumbangan terbesar masih dari keluarga matic matic,, khususnya Mio sebesar 1,5 juta unit terhadap total penjualan 2010 yang menembus 3.326.380 unit. (jpnn/c1/wan)

SINGGAHI INDONESIA: Juara dunia MotoGP 2010 Jorge Lorenzo berada di atas salah satu motor keluaran terbaru Yamaha yang diluncurkan kemarin. Lorenzo singgah di Indonesia hingga 17 Januari mendatang untuk bertemu penggemarnya di tiga kota, yaitu Jakarta, Surabaya, dan Bali. FOTO MUHAMAD ALI/JPNN


KOMUNIKASI BISNIS

4

SABTU, 15 JANUARI 2011

Sarana Komunikasi Bisnis

Honda CBR 250 CC Bisa Dipesan Februari BANDARLAMPUNG – Kabar gembira untuk pencinta sepeda motor Honda di Lampung. Pasalnya, motor premium sport Honda, CBR 250 CC, bisa dipesan masyarakat Lampung Februari 2011. Kini, PT tunas Dwipa Matra (TDM), main dealer Honda, sedang mengurus pajak motor ini. Namun tidak semua diler Honda di Lampung dapat menjual motor yang dibanderol sekitar Rp43 juta–Rp45 juta ini. Sebab hanya beberapa diler yang dinyatakan layak saja yang dapat menjual motor ini. ’’Motor ini termasuk di class high end, sehingga untuk memasarkannya pun kami akan menggunakan cara ekslusif,” terang manager marketing TDM Dimas Gentur Triyogo. Hanya diler yang lulus audit bisa menjual motor ini. Lalu untuk sales, pengiriman, hingga layanan after sales-nya juga khusus. Meski harga yang dipasarkan menyamai harga mobil second, menurut Dimas TDM sangat yakin motor ini diterima masyarakat Lampung. Sebab, sebelumnya TDM telah memasarkan Honda PCX dengan harga Rp32 jutaan.

’’Ternyata motor tersebut diterima baik. Rata-rata sebulan bisa terjual sepuluh unit,” bebernya. Namun PCX membidik segmen matic, sementara CBR 250 CC merupakan premium sport yang pasarnya lebih luas. Bahkan TDM menargetkan per bulan terjual 25 unit. Selain CBR 250 CC, menururt Dimas, tahun ini Honda akan menghadirkan beberapa tipe motor terbaru yang pastinya akan memikat hati konsumen. Di kuartal I 2011 ini terdapat sekitar tiga produk lagi yang akan dirilis. ’’Januari ini kami merilis BeAT dengan new striping,” ujarnya. Lalu di kuartal II akan ada baby CBR 150 cc. Dengan diluncurkannya berbagai produk ini, Honda optimistis tahun ini kembali memimpin pasar motor. Pada 2010, menurut Dimas, Honda mampu menjual 114 ribu unit. ’’Kami leading dari merek lainnya,” ujarnya. Dengan jumlah tersebut, Honda mampu menguasai pasar motor di Lampung hingga 48 persen. Jumlah tersebut pun, ia menjelaskan, merupakan rekor sepanjang sejarah Honda di Lampung. Pada 2011, dengan di-launching-nya

beberapa produk baru, Dimas lebih yakin lagi penjualan dapat melampaui tahun lalu. Ia memprediksi, 150 ribu unit motor Honda akan terjual. ’’Pasar memang tengah bagus dan masalah dengan pajak progresif juga tidak akan berdampak besar,” imbuhnya. Untuk penjualan Januari ini diperkirakan tembus 10 ribu, dengan 50 persennya adalah Revo. Lebih lanjut ia mengatakan, kini TDM tengah menggulirkan program penjualan untuk Honda Revo dan Tiger. Yakni untuk pembelian Revo mendapatkan jaket bertanda tangan Nidji senilai Rp150 ribu. TDM menyediakan sekitar 4.000 jaket. Lalu pembelian Tiger mendapatkan jaket kulit seharga Rp600 ribu. Jaket ini hanya 100 buah. ’’Benar-benar limited edition. Mengapa jaket? Sebab, kini memang sangat dibutuhkan. Musim saat ini sedang tidak menentu. Apalagi jaket ini waterproof,” cetusnya. Lalu diharapkan dengan digulirkan dua produk ini dapat membantu penjualan Honda. Sebab, dua motor tersebut juga merupakan motor paling dicari konsumen. (eka/c3/wan)

FOTO EKA YULIANA

OPTIMISTIS PENJUALAN NAIK: PT Tunas Dwipa Matra (TDM) sebagai main dealer Honda di Lampung optimistis penjualan di tahun ini meningkat dibandingkan 2010.

Clas Mild Support Novel Perempuan Penunggang Harimau

SERAHKAN HADIAH: Owner Pasadena Yusman Tohir saat menyerahkan hadiah kepada salah satu pemenang undian berhadiah yang diadakan Pasadena.

FOTO EKA YULIANA

Beli Handphone di Pasadena Dapat Angpau BANDARLAMPUNG – Menjelang tahun baru Imlek pada 3 Februari 2011, Pasadena Supermarket Selular menawarkan program menarik. Yakni Promo rezeki Imlek Gong Xi Fa Cai 2562 yang dilaksanakan mulai 17 Januari–2 Februari. Cukup dengan membeli handphone, Anda berkesempatan mendapatkan angpau. Operational Manager Pasadena Reza Hassan mengatakan, promo ini hanya berlaku di Pasadena, Jl. Brigjen Katamso, Tanjungkarang. ’’Cukup beli handphone minimal Rp500 ribu, konsumen berhak memetik angpau di pohon angpau,’’ katanya kemarin. Reza menyebutkan, angpau tersebut berisi voucher. Mulai

dari Rp5 ribu, Rp10 ribu, Rp20 ribu, Rp50 ribu, dan Rp100 ribu. Voucher yang didapat saat konsumen memetik angpau tidak dapat diuangkan. ’’Untuk dapatnya berapa ya bergantung keberuntungan konsumen,’’ ujarnya. Meski pohon angpau ini hanya tersedia di Pasadena, untuk penggunaan voucher yang didapat bisa dilakukan di lima gerai Pasadena. Baik di Bandarlampung maupun luar. Seperti di Mal Kartini, Jl. Teuku Umar, Pringsewu, Unit II Tulangbawang, dan Bandarjaya. Reza juga menegaskan, promo ini hanya berlaku untuk pembelian retail, bukan grosir. Ia menjelaskan, Pasadena Su-

permarket Selular menjual lebih dari 200 tipe handphone. Mulai dari bermerek hingga harga murah. Untuk telepon seluler (ponsel) branded, Pasadena menyediakan Nokia, Samsung, dan BlackBerry. Lalu untuk ponsel Tiongkok disediakan merek seperti Tocall, Mito, Skybee, I-Mobile, Nexian, Ti-Phone, dan Blueberry. Lalu untuk aksesories pun disediakan lengkap berbagai tipe. Voucher dan pulsa elektrik pun juga ada. ’’Kami juga menyediakan jasa servis handphone,’’ tambahnya. Untuk jam operasi, Pasadena Supermarket Selular buka setiap hari. Senin–Sabtu pukul 08.00–20.00 WIB. Lalu untuk hari libur pukul 10.00–17.00. (eka/c3/wan)

BANDARLAMPUNG – Clas Mild selalu memberikan apresiasi kepada anak muda berjiwa kreatif dalam berbagai bentuk. Seperti hari ini, Clas Mild memberikan dukungan penuh dalam launching novel Perempuan Penunggan Harimau karya M. Harya Ramdhoni, novelis muda asli Lampung. Novel tersebut menceritakan kisah kejatuhan kerajaan sekala bgha Hindu dan kebangkitan kerajaan paksi pak Islam yang merupakan asal muasal masyarakat adat Lampung Sai Batin. Novel ini juga direncanakan menjadi awal dari lima sequel novel yang masih berlatar belakang sejarah sekala bgha. Dengan judul Persaudaraan Maulana, Di Bawah Bayang-Bayang Pohon Sekala, Kembara Orang-Orang Kalah, Risalah Pengibar Bendera, dan Orang-Orang dari Ujung Langit yang tengah ditulisnya.. ’’Rencananya, setiap tahun saya akan merilis satu novel,” katanya kemarin saat dijumpai Radar Lampung di rumahnya. Untuk novel fiksi sejarah pertamanya ini, menurutnya, menceritakan ratu sekeghumong. Diceritakannya, untuk menulis novelnya ini ia membutuhkan waktu enam hingga delapan bulan. Namun dirinya merasa bangga sebab novelnya ini merupakan karya pertama yang mengangkat sejarah Lampung dalam bentuk novel. ’’Saat ini saya melihat Lampung tengah mengalami kegamangan dalam melihat budayanya terutama untuk anak muda,” ujarnya.

FOTO EKA YULIANA

KARYA ASLI LAMPUNG: M. Harya Ramdhoni saat menunjukkan novel Perempuan Penunggan Harimau karyanya. Clas Mild memberikan dukungan penuh dalam launching karya novelis muda asli Lampung ini.

Contohnya saja dengan penggunaan bahasa Lampung. Saat ini terasa aneh jika menggunakan bahasa tersebut di depan khalayak ramai. Pertimbangan lainnya, dia menulis novel ini adalah ingin merekonstruksikan kembali sejarah lampung bagi kaum muda yang mulai kabur tersebut. ’’Orang Lampung sendiri pun bingung dengan sejarah asal muasal daerahnya sendiri. Beda dengan daerah lain,” ungkapnya. Selain itu, dia juga tidak mau menjadi novelis yang mengekor

dengan novelis lainnya. Ia menyadari novel percintaan sangat digandrungi. Namun pria ramah ini ingin menjadi trendsetter bagi novelis lainnya. Membuat novel fiksi sejarah. Melalui novel yang akan dirilisnya hari ini lah, pria yang tengah menyelesaikan program S-3 di Malaysia ini ingin membagi informasi. Untuk data yang diperlukannya dalam menulis novel dengan tebal 525 halaman ini didapatkan dari perpustakaan tempat sekolahnya, singapura dan Malaysia. Selain di Lampung, novel yang

dicetak 3.000 eksemplar untuk tahap awal ini akan tersebar di seluruh Sumatera dan Jawa. Namun khusus Lampung akan ditambah 1.000 eksemplar. Kemudian untuk cetakan selanjutnya akan merambah ke Kalimantan dan Sulawesi. Dijadwalkan Minggu ini novelnya masuk toko buku. Sementara itu, Promotion Supervisor PT NTI Lampung Heikal Anugerah menyatakan, semangat yang ditunjukkan Dhoni untuk memperkenalkan sejarah Lampung kepada seluruh kalangan patut diapresiasi. (eka/c3/wan)


BERITA UTAMA

SABTU, 15 JANUARI 2011

5

Jawa Pos News Network

Pengusaha Diduga Terlibat MENYOAL keterlibatan pengusaha berinisial HS, Kabareskrim Mabes Polri Komjen Pol. Ito Sumardi menegaskan bahwa pihaknya masih menyelidiki. Namun, diduga pengusaha itu memiliki kedekatan dengan Gayus H. Tambunan. Termasuk dugaan bahwa HS memberikan sejumlah uang kepada mantan pegawai Ditjen Pajak itu karena pernah ditolong Gayus terkait kasus pajak. ’’Yang namanya pengusaha kan pasti berkaitan dengan masalah pajak. Tapi, apa pengusaha yang mungkin terkait ini memang kenal baik (dengan Gayus) pernah ditolong atau memang berkolusi, itu kita dalami juga,’’ papar Ito. Meski begitu, Ito memastikan bahwa pihaknya akan memanggil pengusaha itu terkait proses penyelidikan yang tengah berlangsung. Polisi juga tengah mencari keterkaitan HS dengan Gayus sesuai bukti-bukti yang ada. ’’Pokoknya semua yang terkait akan dipanggil. Tapi, kita harus cari kaitan dan bukti-buktinya (keterlibatan HS). Sebab, dia (Gayus) menyampaikan kadang-kadang memberi keterangan berubah-ubah kepada kepolisian atau instansi lain yang terkait,’’ terang Ito. Terkait pembagian penanganan kasus Gayus, Ito sempat menyebut bahwa kasus suap-menyuap dalam masalah wajib pajak menjadi domain kepolisian. ’’Kalau masalah wajib pajak yang tersangkut dengan masalah suap, dia menyuap dan sebagainya, itu masuk ranah Polri, penyidikan Polri,’’ jelas Ito. Merespons pernyataan itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan bahwa Polri seharusnya paham bahwa kasus suap termasuk dalam tindak pidana korupsi. Jadi persoalan suap-menyuap dalam kasus mafia pajak itu menjadi ranah KPK. ’’Sekarang suap itu korupsi bukan? Itu kan korupsi,’’ tegas Juru Bicara KPK Johan Budi S.P. di gedung KPK, Jakarta, kemarin. (jpnn/ c2/ary)

Kejaksaan Tolak Serahkan Kasus Gayus

FOTO JPNN

BAHAS PASPOR GAYUS: Menkumham Patrialis Akbar bersama Kabareskrim Mabes Polri Komjen Pol. Ito Sumardi usai melakukan pertemuan tertutup membahas penyelidikan Gayus H. Tambunan dalam kasus paspor Sony Laksono di Gedung Kemenkumham, Jl. H.R. Rasuna Said, Jakarta Selatan, kemarin.

Paspor Dibuat di Luar Negeri JAKARTA – Kemenkumham segera menindaklanjuti kasus pemalsuan paspor Gayus H. Tambunan atas nama Sony Laksono. Kemarin (14/1), Menkumham Patrialis Akbar menggelar rapat koordinasi tertutup bersama Kabareskrim Mabes Polri Komjen Pol. Ito Sumardi di gedung Kemenkumham, Jakarta. ’’Pak Ito mewakili Polri. Tugas kita bersama adalah mengungkap secara komprehensif kasus-kasus besar, terutama yang berkaitan dengan pemalsuan paspor,” tutur Patrialis setelah rapat koordinasi kemarin. Patrialis memaparkan, kini pihaknya bersama dengan kepo-

lisian masih mendalami paspor asli tapi palsu (aspal) milik Gayus. Termasuk lokasi atau tempat pembuatannya. Berdasar hasil penelitian sementara pihak Imigrasi, paspor itu tidak dibuat di dalam negeri. Sebab, dari 118 kantor Imigrasi yang tersebar di Indonesia tidak ditemukan data paspor atas nama Sony Laksono. ’’Kami belum temukan pembuatan paspor itu di dalam negeri. Kami punya 118 kantor Imigrasi. Jaringannya tidak satu pun ditemukan itu. Bahkan di tempat-tempat yang dicurigai,” urai Patrialis. Ditanya lebih lanjut soal keterlibatan sindikat pemalsuan

paspor dari luar negeri, politikus PAN itu menyatakan bahwa pihaknya masih mendiskusikan dengan kepolisian. Namun, dia tidak memungkiri ada dugaan soal keterlibatan warga asing berinisial J. ’’Kan sudah disampaikan oleh Kapolri. Identitas J (adalah) warga asing. Tapi, J itu siapa, ini yang sedang kita cari. Itu kan baru pengakuan Gayus,” katanya. Meski begitu, Patrialis menegaskan bahwa pihaknya siap mengambil tindakan jika memang bawahannya (para petugas Imigrasi) nanti terbukti membantu meloloskan Gayus ke luar negeri. Yakni sanksi pidana atau administratif. ’’Karena itu, kita koor-

dinasi dengan Pak Ito sampai sejauh mana tingkat kesalahan masing-masing. Kalau ada tindak pidana, ya (dijatuhkan sanksi) tindak pidana. Kalau administratif, ya (sanksi) administratif,” tegasnya. Ito membenarkan pernyataan Patrialis. Namun, dia menyatakan belum ada petugas Imigrasi yang ditindak hingga kini. ’’Belum. Kan masih ada dari Imigrasi yang punya tim internal. Nanti, kita akan menentukan siapa saja yang terlibat dan yang dilanggar apakah itu salah kode etik disiplin ataupun pidana. Kita tunggulah,” tutur Ito selesai rapat koordinasi dengan Menkumham kemarin. (jpnn/ c2/ary)

JAKARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) tak akan sembarangan menyerahkan kasus Gayus H. Tambunan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Alasannya, menurut Jaksa Agung Basrief Arief kemarin (14/1), pengambilalihan perkara ada mekanismenya dan baru bisa dilakukan untuk kasus yang belum ditangani penyidik. Hal ini dikemukakan Basrief menanggapi adanya desakan dari pengacara Gayus, Adnan Buyung Nasution, serta (dari) Indonesia Corruption Watch (ICW). Kedua pihak ini menilai bahwa perkara Gayus yang ditangani kepolisian dan kejaksaan tak maksimal. Sebab, tokoh intelektual di belakangnya tak kunjung diungkap. Meski begitu, untuk kasus pajak Gayus, Basrief mengakui bisa saja dilakukan penyidikan baru oleh KPK. Bahkan antara KPK dan Kejagung sempat dilakukan pembicaraan mana saja kasus yang bisa dialihkan. ’’Secara parsial, kita memang sudah bicara. Tapi, untuk duduk bersama, kita belum. Nanti kita lihat ke depan,’’ sambungnya.

Namun, dipastikan bukan kasus pokoknya (Gayus) yang kini tengah disidangkan. ’’Kasus pajaknya kan cukup banyak. Kalau yang belum tertangani oleh penyidik Polri, saya kira sah-sah saja (dialihkan),’’ katanya lagi. Hanya, menurut Basrief, harus diperhatikan perlunya koordinasi di antara penegak hukum sehingga tak terjadi tumpang-tindih penanganan perkara. Hingga kini, Kejagung sudah menangani tiga perkara Gayus. Pertama, penggelapan yang telah diputus di Pengadilan Negeri (PN) Tangerang yang menjadi cikalbakal adanya mafia hukum kasus Gayus. Kedua, perkara mafia pajak dan tengah disidang di PN Jakarta Selatan. Terakhir, Gayus menjadi tersangka untuk kasus ’’jalan-jalan’’ ke luar dari Rutan Brimob Kelapa Dua. Sedangkan untuk kasus pemalsuan paspor, kejaksaan belum mengeluarkan pernyataan resmi, apakah surat pemberitahuan dimulainya penyidikan (SPDP) sudah masuk dari Bareskrim Mabes Polri. (jpnn/c2/ary)


BERITA UTAMA

6

SABTU, 15 JANUARI 2011

Jawa Pos News Network

SBY Ajak Petani Awasi Anomali Iklim

FOTO AFRIZAL/JPNN

ANOMALI IKLIM: Presiden SBY dalam pencanangan Gerakan Nasional Penanganan Anomali Iklim di UPT (Unit Pelaksana Teknis) Pengembangan Agrobisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura di Desa Lebo, Sidoarjo, Jawa Timur, kemarin.

SURABAYA – Iklim dunia yang tak menentu dan membuat banyak gagal panen (serta membuat harga cabai membumbung) membuat Presiden SBY akhirnya melakukan tanggapan khusus. Buktinya, kemarin orang nomor satu di jajaran pemerintahan Indonesia tersebut khusus membicarakan hal itu. Presiden melakukan pidato khusus dalam pencanangan Gerakan Nasional Penanganan Anomali Iklim di UPT (Unit Pelaksana Teknis) PengembanganAgrobisnisTanaman Pangan dan Hortikultura di Desa Lebo, Sidoarjo, Jawa Timur, kemarin. ’’Ke depan, kalau dunia tidak se-

rius menangani perubahan iklim, kita khawatir anak-cucu kita akan mengalami krisis pangan,’’ ucap SBY, dengan mimik muka serius-sayu itu. Pria kelahiran Pacitan itu mengatakan bahwa seringkali orang meremehkan dan menganggap anomali iklim yang terjadi hanyalah sebuah mitos belaka. ’’Padahal ancamannya sudah nyata di depan mata. Indonesia sudah mengalami kemarau basah. Artinya, pada musim kemarau tapi masih terjadi hujan,’’ katanya. ’’Sebelumnya, saya hanya tahu la nina dan el nino, tapi anomali iklim menjadikannya sebagai kemarau basah. Jenis apa lagi itu?’’

imbuhnya dengan nada tanya. Karena itu, presiden mengaku sudah menginstruksikan kepada para menteri, gubernur, bupati, dan wali kota di seluruh Indonesia untuk menanggapi gerakan penanganan anomali iklim dengan sebaik-baiknya. Juga melatih dan membantu para petani dan nelayan untuk lebih adaptif dan inovatif. Karena petani dan nelayan inilah yang paling terkena dampak anomali iklim. SBY berharap agar para petani dan nelayan juga berpikir kreatif agar bisa menghasilkan varietas unggul atau terobosan teknologi tepat guna demi mengatasi

anomali itu. ’’Munculnya varietas unggul belum tentu dari lembaga penelitian dan pengembangan. Tapi, bisa juga muncul dari petani dan nelayan,’’ ucapnya. Dalam acara kemarin, SBY sempat menggelar teleconference. Antara lain, dengan wakil gubernur Sumut, gubernur Kaltim, dan Wagub Kalsel. Juga SBY berbincang dengan perwakilan petani dan nelayan dari Sidoarjo, Medan, Samarinda, dan Makassar. Juga kemarin ditandatangani nota MoU antarintansi. Yakni kerja sama Kementerian Pertanian serta Kementerian Koperasi dan UKM dalam rangka pembinaan gabun-

gan kelompok tani menjadi koperasi tani. Selain itu, Inkoptan juga melakukan MoU dengan Perum Bulog untuk pengadaan gabah dan beras. Angkasa Pura II menyatakan komitmennya untuk pengadaan terminal khusus ekspor dan sejumlah lembaga lainnya. Setelah itu, rombongan menteri (di antaranya yang terlihat adalah MenpanSuswono;MenteriKelautan dan Perikanan Fadel Muhammad; Menko Perekonomian Hatta Rajasa; Mendiknas M. Nuh; serta Menegpora Andi Malarangeng) bersama presiden kemudian meninjau ke percontohan rumah hijau dan pameran pangan. (jpnn/c2/niz)

Uni Eropa Tolak Ikan Indonesia JAKARTA – Laporan mengejutkan dirilis oleh lembaga pengawasan ekspor-impor ikan Uni Eropa, Rapid Alert System for Food and Feed (RASFF). Indonesia dilaporkan menduduki peringkat ke-18 dari sekian negara yang komoditas ekspor ikannya ke Uni Eropa kerap ditolak karena berbagai alasan. Spanyol menempati posisi teratas dengan angka penolakan sebanyak 65 kasus. Selanjutnya secara berurutan, Vietnam (55 kasus), Prancis (42 kasus), serta Maroko dan Tiongkok masing-masing 34 kasus. Sedangkan produk perikanan asal Indonesia mencapai 11 kasus sepanjang 2010. ’’Angka itu naik dibandingkan dua tahun sebelumnya. Yakni enam kasus pada 2008 dan sembilan kasus pada 2009,’’ kutip laporan yang dirilis pekan ini di Eropa itu. Kepala Pusat Sertifikasi Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Nazori Djazuli mengatakan, dari 11 kasus itu tidak seluruhnya dipicu permasalahan mutu dan keamanan. Ada satu kasus di antarnya adanya kesalahan pelabelan dalam masalah irradiasi. ’’Hal itu tidak memengaruhi ekspor perikanan nasional,’’ ujarnya di Jakarta kemarin (14/1). Sesuai data Kementerian Kelautan dan Perikanan, pada akhir 2010 nilai ekspor perikanan diperkirakan mencapai USD2,66 milar atau setara dengan Rp24,33 triliun. Jumlah itu meningkat 8,05 persen dibanding pada 2009 yakni USD2,46 miliar Rp22,5 triliun. Nazori menambahkan, sebetulnya masih banyak para eksportir yang belum mempunyai sertifikat karena masih banyak celah untuk mengekspor melalui jalur tanpa sertifikat. Namun, itu hanya bisa berlaku untuk tujuan negara tertentu yang belum begitu ketat pengawasan impor dan

belum bekerja sama dengan Indonesia. Sementara ekspor untuk tujuan Eropa pasti akan ditolak karena mereka sangat ketat dalam melakukan pengawasan dan sudah memberlakukan RASFF. ’’Tapi, belakangan ini semakin banyak eksportir yang ingin memiliki sertifikat karena tujuannya agar mudah masuk ke negara tujuan ekspor,’’ ujarnya. Karena itu, kata Nazori, guna mengurangi penolakan ekspor kita ke negara tujuan perlu dilakukan kerja sama dengan negara-negara importir. Seperti yang sudah dilakukan melalui MoU dengan Uni Eropa, Tiongok dan Kanada, dalam waktu dekat akan ditandatangani kerja sama dengan Vietnam. Selain menggiatkan ekspor, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menargetkan untuk membenahi tingkat konsumsi ikan di dalam negeri. Itu menyusul capaian positif sepanjang 2010 dengan tingkat konsumsi ikan yang meningkat 30,47 kilogram per kapita per tahun dibanding 2009 yang sebesar 29,08 kilogram per kapita per tahun. Dengan meningkatnya konsumsi ikan, diharapkan program kesehatan, khususnya perbaikan gizi keluarga di Indonesia, juga dapat dipercepat. Dengan begitu, angka Human Development Index (HDI) Indonesia pun ikut naik. ’’Ikan patut menjadi solusi untuk food security maupun nutrition security,’’ kata Kepala Pusat Data Statistik dan Informasi Kementerian Kelautan dan Perikanan Yulistyo Mudho. Untuk 2011, KKP menargetkan sasaran produksi ikan sebesar 12,26 juta ton. Angka ini meningkat 13 persen dari produksi tahun lalu sebesar 10,85 juta ton. Peningkatan produksi itu diharapkan diikuti dengan kenaikan tingkat konsumsi ikan. Dukungan konsumsi dalam negeri sangat diperlukan untuk membangun alur pemasaran produk yang kuat. (jpnn/c3/niz)

PEDULI MENTAWAI DAN MERAPI PEMBACA Radar Lampung, mulai Rabu (27/10) kami membuka dompet peduli untuk membantu saudara-saudara kita yang mengalami musibah tsunami di Mentawai, Sumatera Barat, dan letusan Gunung Merapi, Jogjakarta. Salurkan bantuan Anda langsung ke Graha Pena Lampung, Jl. Sultan Agung No. 18, Kedaton, Bandarlampung, atau ke nomor rekening BCA 0200.7000.66. An. Ardiansyah (Radar Peduli) Saldo

Rp 340.664.025

Zulkifli

Rp 80.000

Jumlah

Rp 340.744.025

Jadi Tuan Rumah Butuh Rp20 M

FOTO DWI PAMBUDO/JPNN

WASPADA PROVOKATOR!: Sejumlah massa Aliansi Rakyat untuk SBY melakukan aksi unjuk rasa ’’Waspada Provokator!” di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, kemarin (14/1).

Mandala Minimal Butuh Rp3,1 Triliun JAKARTA – Langkah Mandala Airlines untuk kembali mengudara, nampaknya, akan berat. Dalam kondisi keuangan yang carut-marut seperti sekarang, Mandala harus mencari investor yang mau membelikan lima pesawat dan menyewakan lima pesawat sebelum 2012. ’’Kalau dia tetap mau terbang, ya tahun ini harus beli lima pesawat. Sisanya minimal lima pesawat bisa sewa. Sesuai undangundang itu, deadline-nya kan 12 Januari 2012,’’ ujar Sekjen INACA (Indonesia National Air Carrier Association) Tengku Burhanuddin kemarin. Aturan itu merupakan amanah UU Penerbangan yang disahkan pada 12 Januari 2009. Tengku mengaku tidak mengetahui kondisi keuangan Mandala yang sebenarnya. Namun, menurutnya, cukup sulit jika maskapai itu harus mengejar target kepemilikan lima pesawat pada tahun ini. ’’Itu urusan pemegang saham Mandala. Kalau mau hidup lagi, ya harus

keluar uang banyak untuk membeli pesawat. Apalagi, mereka kan pakai Airbus,’’ tukasnya. Seperti diketahui, jumlah pesawat yang dioperasikan Mandala terus menyusut. Dua tahun lalu, pesawat yang dioperasikan masih sebelas unit. Namun, kini tersisa lima. Satu per satu pesawat dipulangkan karena harga sewa yang mahal. Jika tidak, keuangan perusahaan bakal tergerus. Mandala menandatangani kontrak sewa pesawat Airbus pada 2007. ’’Ketika itu harga sewa pesawat emang sedang tinggi,’’ tambahnya. Ketika itu, Mandala memang tidak punya pilihan lain kecuali mengganti armada lama. Pasalnya, itu merupakan kebijakan yang dibuat oleh Cardig Internasional dan Indigo Partner sebagai pemilik baru. Apalagi enam maskapai di luar negeri, anak usaha Indigo Partner yang lain, juga membeli Airbus. ’’Kita lihat saja apakah mereka mampu penuhi aturan 2012,’’ cetusnya. INACA sendiri, lanjut Tengku,

sudah meminta pemerintah agar mengurangi kewajiban kepemilikan pesawat pada tahun depan. Pasalnya, untuk memiliki pesawat-pesawat itu butuh dana yang sangat besar. Selain itu, sistem pembayaran yang berlaku sekarang adalah bill of sales (bukti penjualan). ’’Kita hanya dapat itu. Artinya, sebelum angsurannya selesai, pesawat itu belum menjadi milik kita,’’ ungkapnya. Harga pesawat jenis Boeing atau Airbus kini rata-rata di atas USD70 juta (sekitar Rp630 miliar). Jika pemerintah mewajibkan maskapai minimal harus memiliki lima pesawat, total investasi yang harus disiapkan minimal USD350 juta (sekitar Rp3,1 triliun). Belum lagi dana yang harus disiapkan untuk menyewa lima pesawat yang lain. ’’Atau bisa saja mereka beli pesawat yang tua yang harganya murah,’’ ketusnya. Percuma saja jika Mandala mencari investor dalam waktu dekat ini kalau hanya untuk beroperasi kembali secepatnya. Investor yang di-

gaet Mandala harus memiliki dana yang cukup besar untuk memenuhi aturan undang-undang yang diterapkan mulai 12 Januari 2012. ’’Kita tidak menyarankan merger, karena itu hak masing-masing maskapai,’’ tuturnya. Direktur Utama Mandala Airlines Diono Nurjadin juga pernah mengatakan, investasi dalam industri penerbangan memang butuh modal besar. Untuk pengadaan satu pesawat A319 atau A320 butuh dana USD70 juta. Belum lagi sertifikasi pilotnya yang butuh USD100 ribu per orang. ’’Mereka kan harus menjalani pelatihan di Prancis untuk mendapatkan sertifikat sebagai pilot Airbus,’’ jelasnya. Sebelum dimiliki Cardig dan Indigo, Mandala yang berdiri pada 1969 dimiliki PT Dharma Kencana Sakti, perusahaan perpanjangan tangan Yayasan Dharma Putra Kostrad. Nama Mandala diambil dari operasi militer penyatuan Papua Barat ke Indonesia, Operasi Mandala. (jpnn/c2/niz)

JAKARTA –Indonesiamenentukan sikap pikir-pikir ketika mendapatkan kesempatan menjadi tuan rumahpengukuhantujuhkeajaiban dunia. Untuk menjadi tuan rumah momen langka yang dihelat pada 11 September 2011 (11-11-11) itu, Indonesia wajib menyiapkan uang Rp20 miliar. Pemerintah melalui Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) memilih mengkaji matang-matang sambil tetap mencari sponsor. Direktur Jenderal (Dirjen) Pemasaran Kemenbudpar Sapta Nirwandar di Jakarta tadi malam menjelaskan, pihaknya masih mempertimbangkan dampak positif dan negatif. ’’Tawaran itu memang bagus. Tapi, kita lihat dahulu manfaatnya,’’ kata dia. Meski begitu, Sapta mengatakan jika pemerintah tetap ingin menjadi tuan rumah penetapan tujuh keajaiban dunia itu. Faktor utama yang membuat Indonesia berat menerima tawaran itu adalah faktor finansial. Sapta menjelaskan, salah satu syarat untuk bisa menjadi tuan rumah penetapan tujuh keajaiban dunia atau disebut seven wonders itu adalah menyiapkan dana segar Rp20 miliar lebih. Dana itu, kata Sapta, cukup besar. Jika dibandingkan anggaran promosi Ditjen Promosi Kemenbudpar, jumlah itu hampir setara dengan sepuluh persen. ’’Itu hanya untuk satu acara,’’ katanya. Sapta menambahkan, APBN 2011 untuk Ditjen Pemasaran Kemenbudpar adalah Rp250 miliar. Dengan anggaran yang dinilai besar itu, Sapta sekali lagi harus memikirkan dampak negatif dan positifnya. Bisa jadi sekilas dengan menjadi tuan rumah akan banyak turis yang masuk ke Indonesia selama perhelatan. Namun, kunjungan itu hanya singkat. Sapta lebih mendukung jika anggaran Rp20 miliar itu dialokasikan untuk promosi destinasi pariwisata Indonesia ke luar negeri. Meskipun mengambil sikap keberatan, Sapta mengatakan bahwa pihaknya masih berupaya mencari sponsor pendukung. (jpnn/c2/niz)


BERITA UTAMA SABTU, 15 JANUARI 2011

7

Jawa Pos News Network

Hari Ini Harga Pertamax Naik JAKARTA – Harga minyak mentah dunia saat ini menembus angka USD90 per barel. PT Pertamina (Persero) pun kembali menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) nonsubsidi di wilayah Jakarta dan beberapa wilayah lainnya. Harga BBM jenis Pertamax naik mulai Rp200 hingga Rp500. ’’Terhitung mulai pukul 00.00 WIB, besok, Sabtu (15/1) sebagian besar harga BBM non-subsidi Pertamina yang terdiri dari Pertamax, Pertamax Plus, Bio Pertamax di Jakarta dan di sebagian besar wilayah Indonesia mengalami perubahan harga,’’ ucap Vice President Communications PT Pertamina Mochamad Harun melaluis siaran persya, Jumat (14/1). Rincian harga BBM non-subsidi itu, sebut Harun, Pertamax Plus di wilayah Batam Rp7.700 dari Rp7.500, UPMS I Rp8.400 dari Rp8.200, UPMS III (Jakarta dan sekitarnya) Rp8.100 dari Rp7,900, UPMS IV Rp8.700 dari Rp7.850, UPMS V Rp8.700 dari Rp8.200. Sementara untuk Pertamax, Unit Pemasaran (UPMS) I Rp8.300 dari Rp8.000, Sumatera Barat Rp8.300 dari Rp8.050, UPMS III (Jakarta dan sekitarnya) Rp7.850 dari Rp7.500, UPMS V Rp8.500 dari Rp 7.850, Bali Rp8.250 dari Rp7.950. Sedangkan perubahan harga Pertamina Dex SPBU, UPMS III Rp8.450 dari Rp8.300 dan UPMS V Rp8.850 dari Rp8.300. (jpnn/niz)

Kejagung Terus Buru Aset Century JAKARTA – Kejaksaan Agung terus berupaya mengembalikan aset Bank Century yang dilarikan mantan pemegang saham Helsham Al Waraq dan Rafat Ali Rizvi. Upaya pengembalian aset dilakukan bersama tim pemburu koruptor yang diketuai Wakil Jaksa Agung Darmono. ’’Akan kita sampaikan ke otoritas (keuangan) Hongkong dan Swis di mana aset Century itu disimpan,’’ kata Jaksa Agung Basrief Arief, Jumat (14/1). Karena menyangkut negara lain, lanjut Basrief, diperlukan waktu untuk memprosesnya. Adapun soal nilai aset Bank Century yang berwujud uang, Basrief belum tahu di mana. ’’Nominalnya saya nggak tahu. Yang jelas proses penyitaannya menunggu putusan pengadilan,’’ sambung mantan Ketua Tim Pemburu Koruptor periode pertama ini. Diketahui, aset Helsham dan Rafat senilai USD5,06 juta, kini tengah diblokir Standard Chartered Bank di Hongkong. Dana lain yang tersebar di bank yang ada di Hongkong diperkirakan mencapai USD46.136.000 ditambah 175 ribu dolar Singapura. Total aset keduanya di Hongkong dan Swis diperkirakan mencapai Rp11,6 triliun, tapi yang berbentuk uang hanya Rp90 miliar. Sisanya berupa surat berharga namun tak memiliki rating sehingga sulit untuk dijual. Lewat persidangan in abstensia pada pertengahan Desember 2010, Helsham dan Rafat dinyatakan bersalah melakukan korupsi dan pencucian uang oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, sekaligus dihukum selama 15 tahun. (jpnn/c3/niz)

FOTO JPNN

LAMBAIKAN TANGAN: Bupati Simalungun J.R. Saragih melambaikan tangan usai menjalani pemeriksaan di KPK kemarin (14/1). J.R. Saragih diperiksa selama kurang lebih 7 jam terkait dugaan suap ke Mahkamah Konstitusi.

KPK Periksa Penilai Adipura JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyelidiki dugaan ajang jual-beli penghargan Adipura. Kemarin, penyidik KPK memeriksa Melda Maldalina, pegawai Kementerian Lingkungan Hidup (KLH). Pemeriksaan Melda terkait pengembangan kasus dugaan suap perolehan penghargan Adipura Kota Bekasi 2010 dengan tersangka Wali Kota Bekasi Mochtar Mo-

hammad. Melda merupakan salah seorang pegawai yang bertugas memberikan penilaian tahap kedua penghargaan kebersihan kota itu. ’’KPK hari ini memeriksa seorang karyawan KLH Melda Maldalina sebagai saksi dalam kasus suap penilaian Adipura,’’ ujar Juru Bicara KPK Johan Budi di gedung KPK kemarin (14/1). Johan menjelaskan, Kamis (13/1), tim

penyidik juga menggeledah beberapa ruangan di kantor KLH. Antara lain ruang penilai Adipura. ’’Ruang menteri juga kita periksa. Penggeledahan hingga malam, sekitar pukul 10 malam,’’ ujarnya. Dalam penggeledahan itu, tim penyidik KPK menyita komputer yang berisi data-data dan beberapa dokumen. ’’Data-data kita dalami, apakah ada pihak-pihak lain yang terkait dengan perkara ini,’’ ungkapnya.

Bakal ada tersangka baru? Johan mengatakan, jika bicara kemungkinan, bisa saja nantinya ada tersangka baru. ’’Kemungkinan ada jika ada dua alat bukti,’’ imbuhnya. Seperti diberitakan, Wali Kota Bekasi Mochtar Mohammad telah ditetapkan sebagai tersangka dugaan penyuapan pengurusan penghargaan Adipura Kota Bekasi 2010. Wali kota yang juga politisi PDIP itu kini sudah ditahan KPK. (jpnn/c3/niz)

Sejam Periksa Putri Hakim Konstitusi Suap MK, KPK Juga Minta Keterangan Bupati Simalungun

FOTO ANTONI/JPNN

DIKERUBUTI WARTAWAN: Neshawati, putri Hakim MK Arssyad Sanusi, dikerubuti wartawan usai menjalani pemeriksaan di KPK kemarin (14/1). Neshawati diperiksa terkait pemberian uang ke mantan panitera pengganti MK Makhfud.

UMITRA

JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa pihakpihak terkait dalam kasus dugaan suap di tubuh Mahkamah Konstitusi (MK). Kemarin (14/1), giliran Bupati Simalungun Jopinus Ramli Saragih yang diperiksa. Selain itu, putri hakim MK nonaktif Arsyad Sanusi, Neshawati Arsyad, juga diperiksa. ’’Melanjutkan proses penyelidikan atas laporan tim investigasi atau hakim MK, hari ini (kemarin) KPK meminta keterangan kepada yang bersangkutan (Jopinus),’’ tutur Juru Bicara KPK Johan Budi, S.P. di gedung KPK, Jakarta, kemarin. Menurut Johan, pihaknya tengah mengembangkan informasi yang diperoleh dari pihak-pihak yang telah diperiksa KPK. Antara lain, mantan staf ahli MK Refly Harun; rekan Refly, Maheswara Prabandono; Neshawati Arsyad; dan panitera pengganti Makhfud.

Pekan depan, lanjut Johan, KPK akan memeriksa mantan calon Bupati Bengkulu Selatan Dirwan Mahmud. ’’Informasi (dugaan pemerasan oleh hakim MK datang) dari Refly, Maheswara, dan Makhfud. Maka dari itu, kita meminta keterangan Jopinus,’’ katanya. Jopinus yang kemarin mengenakan kemeja putih diperiksa sekitar enam jam. Dia mulai diperiksa pukul 09.20 WIB dan keluar dari gedung KPK pukul 15.30. Selesai diperiksa, Jopinus menyatakan, dirinya diperiksa terkait dengan dugaan percobaan penyuapan terhadap hakim MK Akil Mochtar. Namun, dia menegaskan, segala keterangan yang disampaikan oleh Refly terkait dirinya adalah bohong. ’’Semuanya (keterangan Refly) itu bohong. Tidak ada itu amplop cokelat (berisi duit suap), tidak ada kaitan juga dengan Pak Akil Mochtar. Saya tidak tahu kenapa Refly bilang seperti itu,’’ ujar Jopinus. Selain Jopinus, KPK juga memeriksa Neshawati Arsyad. Perempuan yang juga berprofesi sebagai pengacara itu hanya menjalani pemeriksaan selama sejam. Ke-

TEKNOKRAT

datangan Neshawati untuk kedua kalinya ke KPK tersebut hanya untuk memberikan data tambahan kepada lembaga superbodi tersebut. ’’Ini hanya kasih tambahan (data) saja. Data yang diperlukan oleh KPK,’’ kata Neshawati setelah menjalani pemeriksaan. Ditanya soal data tambahan tersebut, Neshawati menyatakan bahwa data itu terkait uang pinjaman yang diberikan kepada panitera pengganti Makhfud. ’’Ya, Makhfud memang mintanya Rp5 juta. (Uang) itu untuk Lebaran di Semarang. Untuk perjalanan pulang, dia butuh (uang) itu,’’ tuturnya. Sebenarnya, kemarin tak ada jadwal pemeriksaan Neshawati di KPK. Tetapi, pada pemanggilan Selasa (11/1), Neshawati tak datang. Saat itu, Neshawati memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk melengkapi berkas laporan pencemaran nama baik oleh Dirwan Mahmud. ’’Untuk Neshawati, sebenarnya hari ini (kemarin, Red), tidak ada jadwal (pemeriksaan). Tetapi, dia dipanggil lagi untuk melanjutkan keterangannya saat tidak hadir ke KPK,’’ jelas Johan. (jpnn/c3/niz)


INTERNASIONAL

8

SABTU, 15 JANUARI 2011

Jawa Pos News Network

Malaysia Krisis PRT JAKARTA – Penghentian pengiriman sementara atau moratorium tenaga kerja Indonesia (TKI) ke Malaysia yang berlangsung sejak pertengahan 2009 mulai memunculkan problem. Asosiasi Agen Pembantu Rumah Tangga Asing Malaysia melaporkan krisis akibat moratorium TKI sektor informal mulai menganggu kehidupan sosial keluarga di negara itu. Ribuan warga Malaysia mulai merasakan peran krusial PLRT asing dan meminta sedikitnya 7 ribu lowongan kerja. Karena selama ini PLRT asing disuplai dari Indonesia, permintaan itu tidak bisa dipenuhi. ’’Pemerintah RI tetap pada komitmen tidak akan membuka keran pengiriman jika belum ada langkah maju pada perundingan MoU pengiriman TKI ke Malaysia,’’ ujar Direktur Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Roostiawati di Jakarta kemarin (14/1). Ketegasan itu diambil dengan mempertimbangkan sejumlah klausul permintaan pemerintah RI yang belum dipenuhi oleh Malaysia. Pemerintah negara tetangga itu belum memuluskan hal-hal vital yang diinginkan Indonesia dalam nota kesepahaman antara lain kebijakan agar paspor dipegang TKI, memberkan libur satu hari dalam sepekan dan tentang standar gaji yang sesuai dengan harga pasar. ’’Perundingan ini maju mundur. Karena itu, saya belum bisa mengomentari progressnya karena sampai sekarang belum ada keputusan final,’’ ujar dia. Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar mengamini hal tersebut. Menurutnya, pemerintah berkomitmen untuk tidak terlalu tergantung dengan nota kesepahaman pengiriman TKI ke Malaysia. Karena itu, pihaknya berkoodinasi dengan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI (BNP2TKI) terus merancang rencana cadangan untuk menekan pengiriman TKI ke Malaysia. ’’Misalnya dengan mencari negara tujuan alternatif lain dan meningkatkan kelas pengiriman TKI ke sektor formal dan tidak melulu di sektor informal,’’ ujar menteri asal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu. Alumnus Universitas Gajahmada (UGM) Jogjakarta itu kini juga sedang intensif mengembangkan pelatihan kewirausahaan di 38 kabupaten/kota kantong-kantong utama TKI dari total 159 kabupa-

ten/kota kantong TKI. Kemenakertrans terus memberdayaan ekonomi mereka dengan program pelatihan kewirausahaan bagi calon TKI, mantan TKI dan keluarga TKI yang berada di daerahdaerah kantong pengiriman. ’’Program ini menjadi salah satu prioritas pemerintah agar meraka tidak berniat lagi bekerja ke luar negeri karena telah menemukan lapangan pekerjaan yang baru yaitu melakukan wirausaha mandiri,’’ jelas Muhaimin Data Kemenakertans menyebutkan, per Juli 2010 tercatat Jawa Barat merupakan daerah kantong TKI terbesar di Indonesia dengan Cirebon di peringkat pertama yang mengirimkan 129,717 orang TKI. Selanjutnya disusul Indramayu, 95,581 orang, Subang 95,180 orang, dan Cianjur 89,182 orang. Ada juga Lombok Tengah NTB mengirimkan 62,512 orang, Lombok Barat NTB 59,751 orang Sukabumi, Jawa Barat 55,207 orang, Ponorogo Jawa Timur 47,717 orang Lombok Timur NTB 46,962 orang dan Malang, Jawa Timur 39,610 orang. Secara terpisah, Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Moh Jumhur Hidayat menyatakan fasilitas pelayanan bagi TKI juga ditingkatkan. Dia menyebutkan 40 sarana kesehatan calon TKI sedang dievaluasi ulang oleh Kementerian Kesehatan (Kemnkes). Jumhur memastikan, evaluasi ulang itu untuk mengetahui apakah pelayanan pemeriksaan kesehatan bagi calon TKI yang akan berangkat ke luar negeri sudah sesuai prosedur standar operasi atau belum. ’’Tingginya angka TKI bermasalah yang dipulangkan karena alasan tidak sehat menunjukkan bahwa praktik sarana kesehatan terhadap calon TKI masih perlu dipertanyakan,’’ kata dia. Jumhur menegaskan, masih ada praktik kotor di sarana kesehatan calon TKI seperti jual beli sertifikat kesehatan, pemakaian joki, hingga pengurangan itemitem pemeriksaan yang ditentukan dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan oleh pelaksana penempatan TKI swasta (PPTKIS). Jumhur mencontohkan hampir setiap hari Malaysia memulangkan calon TKI sektor formal yang dikirim dari Indonesia dengan alasan tidak sehat setelah diperiksa ulang disana. Dia mengakui TKI wanita umumnya sering menjadi korban yang dipulangkan oleh pengguna dari Malaysia dan Timur Tengah karena alasan tidak sehat. (jpnn/niz)

Korban Tewas Banjir di Brazil 506 Orang

FOTO AFP

BERKUNJUNG: Menteri Luar Negeri Jepang Seiji Maehara (kanan) berbincang dengan Menteri Pertahanan Indonesia Purnomo Yusgiantoro saat kedatangan mereka di kediaman resmi perdana menteri di Tokyo kemarin (14/1).

Malaysia Tahan 100 Pemeluk Syiah KUALA LUMPUR – Di Malaysia, negara yang mayoritas penduduknya adalah muslim, warganya bebas menjadi Kristiani, Buddha, ataupun Hindu. Tapi tidak dengan Syiah. Beberapa pekan terakhir, polisi syariah Malaysia gencar melakukan operasi penggerebekan sejumlah tempat yang diduga dijadikan pusat kegiatan warga Syiah. Yang terbesar terjadi bulan lalu, polisi menggerebek rumah toko tiga lantai dan menahan 100 orang Syiah. Saat ditangkap, mereka sedang berkumpul memperingati wafatnya cucu Nabi Muhammad, yang meninggal pada 680 Masehi. Penggerebekan pada 15 Desember lalu adalah yang terbesar dalam beberapa tahun terakhir. Langkah represif aparat tersebut

menciptakan ketakutan tersendiri di kalangan pemeluk Syiah yang terus berkembang di Negeri Ringgit tersebut. ’’Malaysia sepertinya akan menjadi sebuah negara ala Taliban yang hanya memperbolehkan satu aliran pemikiran,’’ ujar seorang ulama ternama Asri Zainul Abidin seperti dilansir Associated Press kemarin (14/1) Meski dikenal mempunyai reputasi baik dalam hal toleransi beragama, Malaysia justru menunjukkan sebuah citra diskriminasi selama beberapa tahun belakangan. Pemerintah hanya mengakui satu aliran agama Islam, yakni Suni. Sementara semua aliran lain, termasuk Syiah, sekte terbesar kedua di dunia, dilarang. Syiah memang menjadi

minoritas dan sering mendapatkan perlakuan diskriminatif di berbagai negara. Namun, hanya di Malaysia yang secara terang-terangan mengkriminalkan kelompok itu. ’’Kami menjadi orang tertindas di sini,’’ ujar Kamil Zuhairi Abdul Aziz, ulama dari kelompok Syiah yang mendapatkan pendidikan agama di Iran. Dia juga menjadi pemimpin Kelompok Pencinta Keluarga Nabi Muhammad. Seremoni khusus memperingati kematian cucu Nabi Muhammad, Hussein dalam Perang Karbala, menjadi titik perseteruan antara Suni dan Syiah. Upacara peringatan tersebut dikenal dengan Asyura. Iran menjadi basis Syiah terkuat di dunia saat ini. Kamil memprediksi setidaknya

ada 40 ribu penganut Syiah di Malaysia, yang berpenduduk 16 juta Muslim. Jumlah tersebut bisa jadi lebih besar karena banyak di antara mereka yang menyembunyikan keyakinannya itu, karena khawatir akan berhadapan dengan hukum. Sebagian dari mereka ditangkap dan diproses hukum. Sementara sebagian lainnya dikirim ke pusat rehabilitasi keyakinan untuk ’’disadarkan’’ dan kembali ke ’’jalan benar’’. Tapi tidak ada data resmi tentang jumlah warga Syiah yang ditangkap aparat. Larangan Syiah di Malaysia dikeluarkan pada 1996 oleh Dewan Fatwa Nasional. Fatwa seperti itu bahkan tidak lazim berlaku di dunia Islam. (jpnn/c3/niz)

TERESOPOLIS – Jumlah korban banjir bandang dan longsor di Brazil terus bertambah. Apalagi, hujan deras yang disertai longsor kembali melanda wilayah negara di Amerika Latin tersebut. Media setempat melaporkan, hingga kemarin (14/1) korban tewas telah mencapai 506 orang. Angka itu melampaui korban jiwa dalam bencana tanah longsor pada 1967. Saat itu 437 orang tewas. Longsor tersebut ketika itu dianggap sebagai bencana terburuk di Brazil. Kenyataannya, bencana banjir dan longsor kali ini jauh lebih buruk. Para pejabat Brazil mencemaskan korban tewas bertambah dengan cepat. Sebab, masih banyak warga yang hilang atau belum ditemukan. Beberapa laporan menyebutkan bahwa jumlah korban hilang mencapai ratusan. Para petugas penyelamat diperkirakan menemukan lebih banyak lagi jenazah korban. Tim penyelamat telah tiba di sejumlah desa dan wilayah yang semula terisolasi akibat putusnya jalan dan jembatan setelah disapu banjir dahsyat. Bahkan petugas penyelamat ambil risiko untuk menghadapi kemungkinan longsor susulan demi mencari jenazah dan warga yang diduga masih hidup. Hujan deras yang mengguyur kemarin membuat lokasi bencana di kawasan rawarawa kian tidak stabil. ’’Benar-benar di luar dugaan. Suasana dan kondisi di lapangan sangat mengagetkan,’’ kata Presiden Brazil Dilma Rousseff setelah melihat lokasi bencana di kawasan Serrana, utara Rio de Janeiro, Kamis lalu (13/1) waktu setempat atau kemarin pagi WIB. Rousseff bertekad bahwa pemerintahannya akan mengambil langkah-langkah cepat dan nyata untuk membantu para korban. Sejauh ini pemerintah Brazil telah menyalurkan USD470 juta (sekitar Rp4,23 triliun) dana darurat awal dan mengirimkan tujuh ton obat-obatan. Bencana itu menjadi ujian pertama bagi Rousseff sejak mengambilalih kekuasaan dua pekan lalu. Dia menggantikan pendahulunya, Luiz Inacia Lula da Silva, yang sangat populer di kalangan rakyat Brazil. Hujan sangat deras yang disertai badai, dengan level curah setara hujan sebulan, mengguyur wilayah Brazil menjelang subuh Rabu lalu (12/1). Akibatnya, longsor menerjang sejumlah kota dan desa di negara tersebut. Rumah-rumah, jalan, dan jembatan hancur. Saluran telepon dan jaringan listrik terputus. Kondisi terburuk menimpa Kota Novo Friburgo. Sedikitnya, 225 warga di sana tewas. Di Teresopolis 223 tewas, dan di Petropolis 39 warga ditemukan tidak bernyawa. Selain itu, 10 orang lainnya tewas di Desa Sumidouro. (jpnn/c3/niz)


OPINI

SABTU, 15 JANUARI 2011

Deputy General Manager: Suprapto, Ibnu Khalid Presidium Redaksi: Ardiansyah, Suprapto, Taswin Hasbullah, Abdurrahman, Ade Yunarso, Nizwar, Ismail Komar, Purna Wirawan, Eko Nugroho, Adi Pranoto, E. Sajjah, Alam Islam, Hendarto, Irwansa, Abdul Karim, Senen, Ary Mistanto, Trufi Murdiani Staf Redaksi: Segan P.S., Widisandika, Nurlaila Yanti, Dina Puspasari, Syaiful Amri, Indah Sumaputri Wirahadikusumah, Taufik Wijaya, Eka Yuliana, Maria Ulfa. (Bandarlampung), Muhammad Ma’ruf (Metro), Dwi Prihantono, Zulkarnaen (Lamtim), Kohar Mega (Lampura), Edy Herliansyah, Agus Suwignyo (Tanggamus), Yusuf A,S. (Tulangbawang), Gede Putu Kristanto (Lamteng), Abdurahman (Lamsel), Hermansyah (Waykanan) Copy Editor: Rudy Saputra, Syaiful Mahrum Sekretaris Redaksi: Masriani Pracetak: Riswadi (Kabag), Ripto Diono, Helmi Jaya, Nopriyadi, Farabi Lincoln, Hendrawan Poerbantara Email: redaksi@radarlampung.co.id Homepage: www.radarlampung.co.id

Wakil Pemimpin Umum: Abdurrahman Pemimpin Perusahaan: Taswin Hasbullah Wakil Pemimpin Perusahaan: Purna Wirawan Pemasaran: Marlinda (Pj. Kabag), Hery, Agus, Supriyadi, Roby Junasari, Adi Irawan Iklan: Desti Mulyati (Kabag), Leny, Sochib, Adi, Nopy, Aspandar Nasution, dan Falma (Perwakilan Jakarta) Event Organizer (EO): Liris Vawina (Kabag) Keuangan: Sarri Octarini (Kabag), Anna Susanti (Kasir), Ipang (Akunting) Personalia dan Umum: Faradiba (Kabag), Aris, Didik S, Hary, Munadi BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Komisaris: Lukman Setiawan, H Mahtum Direktur Utama: Suparno Wonokromo Direktur: Ardiansyah Percetakan: PT Lampung Intermedia Pencetak: Budi S. (Kabag), Suparman, Z. Arifin, Pujianto, Jenianto, Alim, Joko Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750-782306, Faks. (0721) 789752, 773930

ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

TAJUK Pembelaan yang Membabi Buta PERNYATAAN sejumlah tokoh lintas agama yang mengkritik kinerja roda pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengundang reaksi keras dari sejumlah menteri anggota kabinet. Mereka rupanya ’’berang’’ dituding bahwa pemerintah melakukan kebohongan publik soal pencapaian kinerja selama ini. Menko Perekonomian Hatta Rajasa misalnya, membantah jika disebutkan ada kebohongan publik dari pemerintah. Hatta malah menuding para tokoh lintas agama itu salah persepsi dalam menyimpulkan paparan yang mereka sampaikan dalam rapat kerja sebelumnya. Di era reformasi ini memang tak ada batasan lagi untuk menyampaikan pendapat. Karena itu, sembilan tokoh lintas agama yang terdiri Ahmad Syafii Maarif, Din Syamsuddin, Andreas A. Yewangoe, Franz Magnis Suseno, Romo Benny Susetyo, Bikkhu Pannyavaro, Mgr D Situmorong, Shalahuddin Wahid, dan I Nyoman Udayana Sangging, berani secara blak-blakan menyampaikan kritik terhadap pemerintah. Mereka menyimpulkan ada 18 kebohongan yang dilakukan pemerintahan Yudhoyono. Sembilan merupakan kebohongan lama, sedang sisanya adalah kebohongan baru. Kebohongan yang disebutkan itu antara lain mengenai pernyataan pemerintah tentang angka kemiskinan, penegakan hak asasi manusia (HAM), kasus terorisme, dan pelaksanaan sistem pendidikan nasional. Mereka sepertinya muak kepada pemerintah. Itu, dapat dimengerti karena pemerintah tampaknya sudah tidak peduli lagi dengan suara rakyat. Berbagai persoalan seperti kasus Century, rekening gendut Polri, mafia pajak yang melibatkan Gayus Tambunan dan lain-lain, yang sepatutnya dituntaskan, sepertinya hanya menjadi catatan yang akhirnya dibuang ke tong sampah. Tak heran, tingkat kepercayaan publik terhadap pemerintah Yudhoyono terus merosot sejak Juli 2009. ‘Beruntung’, masyarakat kita --untuk saat ini-- kurang peduli dengan sepak terjang pemerintah, hingga tidak ada pergerakan yang signifikan untuk menggoyang Yudhoyono. Meski tingkat kepercayaan publik terhadap pemerintah nyaris mendekati titik terendah, tapi tanda-tanda ke arah perbaikan belum juga tampak. Para menteri yang notabene bawahan presiden bukannya berterima kasih mendapat kritikan tajam dari para tokoh lintas agama tersebut. Mereka dengan kepercayaan diri yang tinggi malah bersuara keras membela kinerja yang sudah mereka capai, sepanjang menjabat menjadi pembantu presiden. Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad misalnya, menyayangkan sikap tokoh lintas agama yang menganggap pemerintah telah melakukan kebohongan publik tersebut. Bahkan, dia menyebut, hal itu bukan sikap intelektual. Fadel mengaku sangat tersinggung, karena menurut dia, itu sikap arogan yang tidak pantas diucapkan pemimpin ormas agama. Pembelaan Fadel itu memang sangat menggelitik. Bisa ditafsirkan, suara para tokoh agama yang tak ada sangkut-pautnya dengan oposisi tak dapat menjadi rujukan untuk memperbaiki kinerja pemerintah. Sungguh ironis. Pembelaan yang membabi buta itu dikhawatirkan menjadi bumerang di kemudian hari. Sebab, jika pemerintah merasa benar dan menganggap kinerja mereka sudah pada jalur yang tepat, rakyat tentu akan meminta pembuktian. Yang menjadi pertanyaan sekarang, sampai di mana kesabaran masyarakat menerima ‘kebohongankebohongan’ dari pemerintah. Itu, patut menjadi renungan kita bersama. (*)

Wartawan Radar Lampung selalu dibekali kartu pers Wartawan Radar Lampung tidak boleh menerima atau meminta sesuatu dari siapa pun dengan alasan apa pun. Jika menemukan pelanggaran terhadap dua poin tersebut, silakan hubungi Nizwar dengan nomor 0811723705.

9

Media, Terorisme, dan Islamphobia Oleh IMAM MUSTOFA (Ketua Ikatan Keluarga Alumni Pondok Pesantren Universitas Islam Indonesia)

Stigma terorisme terhadap Islam dan munculnya islamophobia di dunia saat ini tidak terlepas dari peran-peran yang dimainkan media. Sebagian media Barat telah sukses menggambarkan Islam secara tidak proporsional, sehingga Islam dipahami sebagai agama yang jahat, anti kemanusiaan, agama kekerasan, agama teroris, agama poligami, dan image-image negatif lainnya. Hal ini mengakibatkan munculnya ketakutan pihak-pihak nonmuslim terhadap Islam (islamophobia). Bukan hanya itu, selain mendeskripsikan Islam secara negatif, media-media Barat juga melakukan propaganda untuk memusuhi Islam. DALAM kaitan dengan sejarah hubungan Islam-Barat, banyak peristiwa sejarah yang masih menjadi memori kelabu dalam memori kolektif Barat (Adian Husaini, 2007). Memori ini tampak terbuka setelah isu terorisme yang secara terang-terangan memojokkan posisi umat Islam. Isu terorisme dijadikan momentum untuk melakukan black campaign terhadap Islam. Dengan bantuan media massa dan elektronik, kalangan Barat melakukan propaganda untuk mendeskriditkan Islam. Isu terorisme dan perang global melawan terorisme menimbulkan masalah dalam hubungan Barat, terutama AS dengan negaranegara Islam, khususnya yang selama ini sangat akrab seperti

Kerajaan Arab Saudi. Bukan hanya itu. Permasalahan ini bahkan meluas menimpa umat Islam secara keseluruhan. Barat selalu mencurigai gerak-gerik Negara, kelompok atau orang Islam yang berpotensi melakukan tindak kekerasan. Seperti Iran, Syiria, Hamas, Hizbullah, Jamaah Islamiyah dan kelompok-kelompok Islam lainnya. Media Barat mengembuskan propaganda untuk memojokkan dan membatasi ruang gerak terhadap kelompok-kelompok, bahkan negara yang dianggap tak pro terhadap kepentingan Barat. Lebih dari itu, perang global melawan terorisme tidak jarang dijadikan justifikasi untuk meneror dan membunuh tokoh-tokoh organisasi Islam.

Menurut Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Tun Razak, masalah menjadi serius ketika propaganda menjadi efektif ketika beberapa orang mengalami phobia terhadap Islam. Situasi yang tidak menguntungkan ini terjadi karena umat Islam tidak menggunakan media guna meluruskan miskonsepsi terhadap Islam. Posisi penguasaan terhadap lalu lintas media sangat diuntungkan. Sehingga, kelompok minoritas, negara miskin, serta kelompok juga negara yang tidak pro terhadap kebijakan dan kepentingan Barat, terutama Amerika sangat dirugikan sebab tidak memiliki kekuatan balik. Media-media ini tidak lagi berkisar pada media cetak maupun elektronik. Tapi sudah bergerak sampai dunia maya, yang sering disebut ciber terorism. Melihat hal ini, sebenarnya Islam adalah sebagai korban dari terorisme. Black campaign dan pencitraan negatif tentang Islam oleh pihak Barat menandakan mereka tidak paham dan memahami Islam. Agama Islam sebagai ajaran suci dari Allah SWT mempunyai dua dimensi, yaitu body (badan) dan soul (ruh atau substansi). Body adalah ritual-ritual atau peribadatan yang biasa dilaksanakan oleh pemeluknya. Sementara soul merupakan nilai-nilai moral etis (moral ethic values), nilai spiritual yang menjadi ruh agama yang bersemayam dalam ritual agama. Nilai-niali ini hanya dapat diketahui dan dirasakan oleh pemeluk Islam (insider). Orang lain (outsider) hanya

dapat mencapai body dan tidak akan pernah sampai ke nilai etik agama. Sebab, mereka hanya menilai hal-hal empirik yang dilakukan oleh pemeluk agama. Nilai moral etik suatu agama akan dapat tercapai oleh outsider ketika ia ditransformasikan dalam bentuk perilaku kehidupan sebagai aplikasi dan cerminan dari nilai moral etik agama. Hal lain yang dapat dicapai oleh outsider adalah pemikiran keagamaan atau wacana agama. Ini sangat berbeda dengan agama. Pemikiran keagamaan merupakan murni produk manusia yang tidak jarang terkontaminasi dengan berbagai kepentingan, termasuk politik (political interest). Bahkan, outsider bisa saja masuk dan berpartisipasi dalam menciptakan pemikiran keagamaan ini berdasarkan kepentingan yang ia bawa dan dikehendaki. Inilah yang sering dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak senang terhadap Islam dan berusaha memanipulasi serta membajak Islam untuk mengesankan bahwa Islam adalah agama penindas yang pro-kekerasan, menghalalkan darah pemeluk agama lain, agama teror, dan anti HAM. Para outsider biasanya mengutip teks-teks agama yang bernada tegas secara tidak proporsional. Mereka mengutip ayat secara parsial-atomistic (partial atomistic), ahistoris, dan melepaskan dari konteksnya. Ketika ayat-ayat yang bernada tegas seperti perintah membunuh kaum musyrik (QS al-Baqarah: 191) dilepaskan dari konteks

sosiohistorisnya, akan mengesankan Islam sebagai agama yang haus darah serta menganjurkan pembunuhan. Padahal, untuk mendapatkan pemahaman secara komprehensif terhadap teks agama dan pemikiran keagamaan diperlukan pemahaman secara komprehensif pula terhadap aspek historis sosiokultural, sosiopolitik, serta konteks tempat dan waktu. Pemikiran di atas dikemas sedemikian rupa oleh pihak-pihak yang tidak senang melihat perkembangan Islam dan dijadikan sebagai alat propaganda guna mendeskriditkan Islam dan pemeluknya. Propaganda anti-Islam dilakukan secara sistematis dan massif dengan menggunakan bantuan media. Akibatnya, terjadi ketakutan yang berlebihan terhadap Islam dan para pemeluknya (islamophobia). Perlu kerja keras dari insider, dalam hal ini para intelektual muslim, untuk menjelaskan Islam secara lugas dan logis bahwa Islam merupakan agama yang antikekerasan, apalagi terorisme. Sesuai namanya, Islam adalah agama perdamaian, agama cinta yang menghormati serta menghargai manusia tanpa memandang latar belakang agama, suku, ras, bangsa dan Negara. Penjelasan ini sangat membutuhkan peran media, baik cetak maupun elektronik cyber media yang objektif, media yang tidak mempunyai kepentingan kecuali menegakkan kebenaran dan perdamaian tanpa diskriminasi. Bukankah media juga berkewajiban menciptakan perdamaian dunia? (*)

Joki Skripsi Oleh Sulis Setia Markhamah (Mahasiswi FKIP, Jurnalis UKPM Teknokra Unila)

Seyogyanya skripsi adalah makanan wajib bagi sosok ’’mahluk idealis’’ saat hendak menamatkan pendidikan di perguruan tinggi. Bukan suatu masalah sesungguhnya. Toh sudah menjadi rutinitas keseharian membuat karya tulis ilmiah saat di bangku perkuliahan. Namun, idealisme yang diagung-agungkan kini seakan-akan luntur ketika menyaksikan maraknya perjokian skripsi hingga tesis sekalipun. JOKI skripsi memang kian marak dan bervariatif, mulai dari perorangan, rental komputer, sampai fotokopian (Radar Lampung, 13 Januari 2011). Rupanya, penyakit ini telah menjalari Bandarlampung meski tak sebanyak dan seberani di kota-kota lain semacam Bandung dan Jogjakarta. Miris memang. Jenjang pendidikan tertinggi yang digadang sebagai pembawa angin segar di tengah semrawutnya urusan pemerintahan, sebuah institusi pendidikan tertinggi yang notabene tempat manusia belajar banyak hal tak terkecuali nilainilai kebenaran dan kejujuran, ternyata telah melunturkan idealismenya sendiri hanya demi

’’jalan tol’’ yang ingin ditempuh dalam penggarapan tugas akhir. Dikejar deadline wisuda, sementara ide mentok dijadikan sebagai pembenaran sekaligus pengambinghitaman bagi pengguna jasa perjokian skripsi, tragis. Ini bisa dibilang sebagai bentuk pemikiran pragmatis mahasiswa yang tak mau ambil pusing. Sepertinya aturan main yang dibuat perguruan tinggi terkait penyusunan skripsi masih menyediakan peluang menganga bagi mahasiswa-mahasiswa tertentu untuk berbuat ’’nakal’’. Agak menggelitik memang, alasan yang dilontarkan mahasiswa pengguna joki biasanya tak jauh-jauh dari kata sulit, lama, dan berbelit-

belitnya proses penggarapan skripsi. Sementara itu, tak perlu merogoh kantong dalam-dalam untuk bisa menggunakan jasa joki skripsi. Tarif yang ditawarkan pun cukup menggiurkan dibanding jika harus mengeluarkan biaya saat skripsi benar-benar digarap sendiri. Bukan kesulitan berarti bagi joki dalam menunaikan kewajibannya sesuai yang diinginkan pelanggan (mahasiswa). Sangat mudah menemukan literatur-literatur ampuh untuk memuluskan aksi mereka. Apalagi, dasawarsa sekarang ini teknologi berkembang kian canggih. Tinggal klik situssitus tertentu, apa yang susah menjadi mudah. Selanjutnya, skripsi tinggal diramu. Mungkin ini salah satu faktor pendukung semakin menjamurnya praktikpraktik joki skripsi di luar banyaknya permintaan. Jika sudah begini, siapa yang patut disalahkan? Kembali ke khitah penggarapan skripsi. Sejatinya, skripsi dibuat sebagai bentuk kongkritisasi dari pemikiran si mahasiswa dalam melihat suatu fenomena yang dinilainya mengandung masalah, sehingga perlu diteliti untuk menemukan metode pemecahannya. Artinya, suatu bidang ilmu tidak sebatas dipelajari, namun juga diteliti, dikaji, kemudian

dite rap kan sehingga dapat memberi kontribusi yang berarti bagi masyarakat di luar kampus. Makna mendalam dari penggarapan skripsi sendiri tak hanya sebatas pemenuhan tuntutan menyelesaikan masa studi. Lebih dari itu, untuk membelajarkan mahasiswa mengidentifikasi suatu permasalahan dan meninjaunya secara ’’cerdas’’. Bagaimana cerdas itu bisa dibuktikan jika senyatanya skripsi adalah karya joki. Maraknya praktik perjokian ini tentu merefleksikan rendahnya budaya riset di kalangan mahasiswa. Paradigma yang semestinya perlu dikonstruksi ulang oleh mahasiswa. Di mana seharusnya ia mulai berbenah diri. Karena sejatinya dalam mekanisme pasar tak akan ada penawaran jika tidak ada permintaan. Maraknya bisnis joki skripsi setidaknya dipicu oleh beberapa faktor. Diantaranya adalah rendahnya budaya penelitian di kalangan civitas akademika perguruan tinggi. Indikasinya bisa dilihat dari minimnya kebiasaan menulis (writing habit), yang bila ditelusuri lebih lanjut juga diimbangi oleh rendahnya kebiasaan membaca (reading habit) di kalangan masyarakat kampus. Kultur akademik di perguruan tinggi memang sudah mencapai titik klimaks yang sangat memprihatinkan. Kemudian diperkuat

oleh mentalitas di kalangan mahasiswa saat ini, di mana menganggap pendidikan bukan sebagai sarana masyarakat untuk memperdalam bidang keilmuan yang ditekuni, namun lebih pada sekadar mengejar gelar. Akibatnya, sebagian mahasiswa hanya mengejar kelulusan. Kuliah tidak ditekuni secara serius. Cara apa pun tak jadi soal, yang penting asal dapat nilai dan asal cepat selesai. Perilaku menyontek dan menjiplak tak lagi diperdebatkan sebagai sebuah pelanggaran intelektual. Untuk meminimalisasi praktik perjokian skripsi, menurut hemat penulis sederhana saja. Langkah pertama yang dilakukan adalah memperbaiki kultur akademik. Reading dan writing habit kalangan mahasiswa harus lebih dipacu lagi. Cara yang bisa ditempuh salah satunya dengan menciptakan sistem perkuliahan yang proaktif, yang bisa merangsang keaktifan mahasiswa. Baik dalam maupun luar kelas. Terpaling fundamental. Di mana menjaga idealisme yang sudah melekat pada status mahasiswa. Bukankah menggunakan jasa joki skripsi adalah bentuk pembodohan yang mematikan intelektualitas, hingga bermuara pada lunturnya nilai-nilai idealisme yang diagung-agungkan mahasiswa selama ini? (*)

RUANG ini khusus bagi Anda yang berjiwa merdeka. Kirimkan apa pun pendapat Anda tentang apa saja. Baik berupa komentar, kritik, atau saran. Setiap pendapat yang masuk sedapat mungkin tidak akan diedit. Pendapat bisa dikirim lewat surat ke alamat redaksi, fax. di nomor (0721) 789752, e-mail: redaksi@ radarlampung.co.id atau radarlpg@indo.net. id. Sertakan identitas yang masih berlaku. Atau kirimkan Podium Rakyat Anda melalui SMS. Caranya, ketik: POD (Isi Podium). Contoh: POD Mohon pembangunan jalan. Lalu kirim ke No. Matrix: 08154056789. Podium melalui SMS diutamakan yang menyangkut persoalan-persoalan pelayanan publik.

Jalan Semuliraya– Blambanganpagar Masih Rusak KEPADA Bapak Camat Abungsemuli, Lampung Utara. Bagaimana perbaikan jalan antara Semuliraya–Blambanganpagar? Sampai hari ini belum selesai, khususya di Desa Sidorahayu dan Papanasri. Jalannya masih rusak parah! (082183688669)

Jaksa Harus Ajukan Banding PARA jaksa kasus APBD Lampung Timur harus banding. Selamatkan uang negara seratus sembilan belas miliar. (082176431998)

membebani wali murid. Sehingga anak usia sekolah putus sekolah karena tidak mampu membiayai uang bulanan yang sangat tinggi. Apa artinya BOS dan diperuntukan buat apa kalau sekolah masih menarik bulanan sangat tinggi melampaui sebelum adanya BOS. Mohon masalah ini dijad kan proritas dan ditindak lanjuti. (085269058860)

Tinjau Ulang Keberadaan Komite Sekolah WALI Kota Bandarlampung, mohon diinstruksikan kepada Dinas P&P agar meninjau kembali keberadaan komite sekolah negeri maupun swasta. Sebab, keberadaan komite sekolah sangat

preman tersebut setor ke oknum aparat setiap hari supaya aman? (087899050032)

KEPADA instansi terkait, mohon perbaikan di sepanjang Jalan Ir. Sutami. Jangan ditambal yang berlubang saja dengan bebatuan, tetapi tolong diratakan agar pengguna jalan merasa nyaman. Sebab, jalan yang ditambal itu cepat sekali rusak. Selain itu, tingkatkan keamanan di Jl. Ir. Sutami Km 15 karena kerap terjadi penjambretan dan penodongan pada pagi dan malam hari. Terima kasih. (08988105244)

Kapan Kampung Penumangan Bisa Dialiri Listrik?

Kapan Pemilihan Kepala Desa Negarajaya? Perbaikan Jangan BUPATI Waykanan, kapan pelaksanaan cuma Ditambal pemilihan kepala Desa Negarajaya? Sebab, desa lain sudah digelar. Jangan hanya Bebatuan karena salah satu yang bermasalah dalam penggunaan ijazah palsu, kami masyarakat yang jadi korban. (081996855872)

Sudah Tiga Hari Air Gelar Razia Kendaraan PDAM Tak Mengalir Berknalpot Racing YTH. Direktur PDAM Way Rilau. Jika KASATLANTAS Polres Tanggamus, kami masyarakat Pringsewu mohon untuk dilakukannya penertiban kendaraan bermotor yang menggunakan knalpot racing. Sebab, suaranya sangat mengganggu pengguna jalan yang lain. (085669908518)

diadakan suatu wahana kompetisi di mana kami bisa mengekspresikan potensi diri hususnya di bidang seni dan sastra. Dengan adanya wahana ini diharapkn dapat mengembangkan bakat dan kreatifitas kami di bidang seni dan sastra secara optimal. Selain itu juga ajang itu tentunya dapat mewujud kan sikap kompetitif dan sportifitas d kalangan siswa. Disamping membina kepekaan siswa SMA ini untuk menghargai seni dan sastra. (085769717135)

pasokan air disetop sementara waktu, tolong ada pemberitahuan untuk pelanggan. Jangan seperti ini. Kami yang berada di daerah Teukuumar depan lampu merah RSUDAM, sudah 3 hari air tidak mengalir. Untuk MCK saja susah sekali. Kami menghubungi bagian pengaduan dengan nomor 483855-484611, tidak pernah nyambung. (081272181974)

Siswa SMA Butuh Ekspresikan Seni dan Sastra KEPALA Dinas Pendidikan Lampung Barat, kami selaku siswa SMA mohon

Tertibkan Pungli Preman di Jalan YTH. Kapolres Lampung Timur dan Kapolsek Wayjepara. Banyak pungutan liar (pungli) dilakukan preman di jalan raya Kampung Jeparalama hingga Curup. Setiap kendaraan yang lewat dipalak Rp1.000. Tolong ditindak karena sangat meresahkan. Anehnya, banyak polisi yang lewat jalan tersebut. Atau, jangan-jangan

Minta Polisi Lebih Intensif Razia Miras PEREDARAN miras berbagai jenis di wilayah Lampung Tengah sudah demikian mengkhawatirkan. Tak heran kalau tindak kejahatan pun meningkat seiring dengan maraknya konsumsi miras (minuman keras). Karena itu, kami selaku warga Lamteng berharap kepada Kapolres agar mengintensifkan razia miras. (085769403333)

KAMPUNG Penumangan, Tulangbawang Barat, gelap gulita. Kami herankan, kampung yang menyimpan nilai histories ini tidak juga tersentuh jaringan listrik. Bagaimana suatu daerah bisa maju bila masih saja ada yang ketinggalan tentang penerangan? (081379914226)

Tertibkan Balapan Motor Liar KEPADA Bapak Kapolsek Pagelaran. Sering ada balapan motor liar di Gemahripah Pagelaran, yang waktunya bukan hanya malam hari. Tapi sering juga siang. Kami mohon ditindak tegas. Terima kasih. (085841020999)


10

SOCIETY

SABTU, 15 JANUARI 2011

Demokrat Bantu Korban Puting Beliung DEWAN Pimpinan Daerah Partai Demokrat (DPD PD) Bandarlampung membantu korban angin puting beliung di Kelurahan Campangraya, Kecamatan Tanjungkarang Timur, kemarin (14/1). Bantuan berupa uang tunai, 180

Ketua DPRD Bandarlampung Budiman A.S. memberikan bantuan kepada korban puting beliung.

lembar asbes, dan 25 lembar bilik untuk kembali membangun rumah yang roboh. Fraksi PD DPRD Bandarlampung juga memberikan bantuan beras dan mi instan. Wakil Ketua II DPD PD Lampung Yusuf Kohar

Jajaran pengurus dan kader Partai Demokrat bersama korban di Kelurahan Campangraya, Kecamatan Tanjungkarang Timur, Bandarlampung.

mengatakan, bantuan merupakan bentuk kepedulian partai pemenang pemilu ini terhadap nasib warga yang rumahnya roboh disapu angin puting beliung pada 11 Januari 2011. ’’Semoga para korban dapat

tabah dan sabar. Bantuan ini juga mudah-mudahan bermanfaat untuk warga yang terkena musibah,” kata Yusuf mewakili Ketua DPD PD Lampung M. Ridho Ficardo saat memberikan bantuan kemarin. (dna)

Fraksi Partai Demokrat DPRD Bandarlampung memberikan bantuan beras dan mi instan.

Anmo Peter Cung Cabang Lampung Cantik dan Sehat dengan Totok Darah UNTUK kesehatan, pelangsingan, dan kecantikan, Anmo Peter Cung hadir menawarkan totok sirkulasi darah. Juga menyediakan treatment totok wajah, totok legit, totok linggis, totok tinggi badan, totok gemuk, totok kuping, dan bakar lemak. Totok wajah berguna untuk melancar-kan peredaran darah dan oksigen; menyegarkan dan mengencangkan kulit wajah; serta mengobati jerawat, mata minus, dan sinusitis. Totok tinggi berguna merangsang pertumbuhan dan memperbaiki asupan kalsium ke tulang untuk anak usia 6–17 tahun. Totok gemuk bermanfaat untuk meningkatkan nafsu makan. Totok legit bermanfaat untuk merapatkan vagina, mengobati keputihan, anyang-anyangan, membersihkan, dan menjaga organ kewanitaan. Sedangkan totok linggis bermanfaat meningkatkan stamina pria. Fungsi dari totok kuping beda lagi, yakni dapat membentuk pola makan yang sedikit dan penurunan berat badan secara stabil bila teratur dilakukan.

Anmo Peter Cung juga menyediakan treatment pelangsingan dengan metode bakar lemak dan totok kuping. Gunanya menyusutkan perut, menghancurkan lemak di lengan dan paha, serta membentuk pola makan yang sedikit dengan totok kuping. Penurunan berat badan secara stabil bisa diperoleh bila dilakukan secara teratur. Totok Darah Lengkap Totok Darah Sebagian Totok Kuping Totok Wajah Totok Legit Totok Linggis Totok Gemuk Totok Tinggi Bakar Lemak 1 Jam Bakar Lemak ½ Jam

Rp60.000 Rp40.000 Rp20.000 Rp20.000 Rp20.000 Rp20.000 Rp20.000 Rp40.000 Rp100.000 Rp50.000

Kunjungi Anmo Peter Cung cabang Lampung di Jl. Gajah Mada No. 65B, Kotabaru, Tanjungkarang Timur, Bandarlampung. Telepon (0721) 267732. (adv)


BERITA UTAMA

SABTU, 15 JANUARI 2011

Lawan... Industri listrik tidak akan berkembang. Dan pada gilirannya, keseluruhan perekonomian mengalami kesulitan. Mereka juga selalu beralasan pencabutan capping ini momentumnya tidak tepat. Mereka selalu beralasan kuno seperti itu. Ketika menjelang puasa, disebutkan momentumnya tidak tepat. Menjelang tahun ajaran baru momentumnya tidak tepat. Menjelang tahun baru momentumnya tidak tepat. Musim hujan dikatakan momentumnya tidak tepat. Musim kemaru disebutkan momentumnya tidak tepat. Mungkin menjelang ulang tahun mereka pun akan

Sambungan dari Halaman 1 dikatakan momentumnya tidak tepat. Bahkan ada yang mengaitkannya dengan harga cabai. Mengaitkan harga cabai dengan listrik ini sama sekali tidak logis. Padahal, modal utama pengusaha itu harus berpikir logis. Mereka juga menyuarakan seolah-olah keseluruhan industri terkena dampak pencabutan capping ini. Padahal, yang terkena hanya sebagian kecil. Hanya industri yang selama ini mendapatkan kemanjaan yang enak berupa tarif listrik yang lebih murah dari industri sejenis lainnya. Saya akan lawan kemanjaan dan cara berpikir seperti ini. Ketika pelayanan listrik masih

Bandar... ’’Ini buah dari penyelidikan kita dan bantuan informasi masyarakat. Selain merampok dan membunuh korbannya, tersangka juga bandar narkoba. Bahkan, tersangka terkenal sadis dalam melakukan aksi kejahatan. Ia juga licin dan cerdik menjalankan bisnis narkobanya,’’ jelas Kapolsek. Begitu tertangkap, antara tersangka dan Makmur (18), kernet korban, sempat dipertemukan. ’’Dengan tegas, Makmur menyatakan bahwa pelakulah yang telah merampok dan membunuh

Jepriyanto. Hingga tadi malam, tersangka belum menjalani pemeriksaan karena masih dalam perawatan,’’ ujarnya. Diberitakan, musibah yang merenggut nyawa Jepriyanto terjadi pada pukul 22.00 WIB Senin (10/1). Saat itu, sopir truk BE 4713 LB yang mengangkut batu belah ini tengah melintas di jalan raya Desa Sidomukti, Kecamatan Abung Timur, pukul 02.30 WIB. Tepat di jalan raya Desa Semuliraya, Kecamatan Abungsemuli, Lampura, truk mereka dihentikan

pelaku. Dia meminta korban turun dengan alasan truk menyenggol sepeda motornya. ’’Pelaku meminta pertanggungjawaban dan memaksa Jepri menyerahkan uang. Namun karena merasa tidak menyerempet motor, Jepri menolak permintaan pelaku. Tiba-tiba pelaku langsung menikam perut korban dan merampas dompetnya yang berisi uang tunai sekitar Rp2,2 juta, lalu kabur. Saya takut, makanya tidak berani berbuat apa-apa,’’ ujar Makmur ketika itu. (rnn/c1/ary)

vei pendahuluan. ’’Survei pendahuluan itu meliputi survei geologi, geokimia, serta geofisika. Setelah ini selesai, baru bisa ditetapkan menjadi WKP,’’ terangnya. Kendati demikian, sebutnya, sembilan WKP tersebut tahun

ini harus bisa ditetapkan. Mengingat potensi total yang cukup besar yaitu 1.334 MW serta me mi liki peranan kontribusi pen ting dalam upaya pemerintah mencapai tar get 12.000 MW pada 2025 men datang. (jpnn/c1/niz)

Sambungan dari Halaman 1

Satono... ’’Baru kemudian dengan nomor SK tersebut diantar dengan nota pengantar. Kapan dikatakan surat itu efektif? Apabila surat keputusan ditandatangani, diberi nomor, dan dicap. Prinsipnya, Mendagri taat hukum, menghormati prosedur dan proses hukum. Sekali lagi, jaksa tidak mengajukan tuntutan,’’ ungkapnya. Ia melanjutkan, Kemendagri tidak punya dasar untuk memberhentikan bupati Lamtim karena pasal 30 UU 32 Tahun 2004 menyebutkan, apabila kepala daerah dan wakil kepala daerah menyandang status terdakwa maka diberhentikan dengan usulan gubernur. ’’Jadi, kami tidak ingin dianggap gegabah dan mengabaikan perkembangan baru atas hasil pengadilan,’’ pungkasnya. Terpisah, penasihat hukum Satono, Sopian Sitepu, S.H., optimistis Mendagri tidak akan menerbitkan SK penonaktifan kliennya. ’’Secara konstruksi yuridis sebagaimana terdapat di berbagai literatur ilmu hukum dan doktrin hukum, maka dengan batalnya

buruk, mereka mempersoalkan pelayanan. Ketika pelayanan sudah membaik, mereka persoalkan yang lain lagi. Ketika PLN sudah memberikan listrik kepada para pengusaha berapa pun besarnya dengan cepat untuk di Jawa, mereka mengira PLN akan terus mempunyai kemampuan seperti itu. Padahal kalau soal-soal capping seperti itu tidak diselesaikan, akan terus menimbulkan penyakit yang parah di masa depan. Saya menduga jangan-jangan daya saing ekonomi kita tidak bagus justru karena sikap mental manja pengusaha jenis ini. Saya akan lawan! (*)

Sambungan dari Halaman 1

Lampung... Sedangkan empat WKP lain yakni Sembalun, NTB, dengan potensi 120 MW; Way Ratai, Lampung (194 MW); Simbolon Samosir, Sumatera Utara (225 MW); dan Telomoyo, Jawa Tengah (92 MW), yang saat ini masih dalam tahap sedang dilakukan penugasan sur-

11

Jawa Pos News Network

Sambungan dari Halaman 1

surat dakwaan JPU berdasarkan putusan sela oleh majelis hakim, berarti surat dakwaan dianggap tidak pernah ada,’’ tutur Sopian kemarin. Yang pasti, sambungnya, para ahli hukum di sekitar Mendagri akan memberikan pertimbanganpertimbangan hukum terkait perkara Satono. ’’Saya meyakini jika Mendagri memang telah meneken surat penonaktifan. Makanya setelah putusan sela ini diketahui, saya juga meyakini Mendagri batal menonaktifkan Satono,’’ paparnya. Menurut Sopian, pihaknya tidak ingin berandai-andai melakukan langkah hukum apa pun.

’’Sekarang ini kan kami belum melihat dan menerima surat penonaktifan (Satono), jadi untuk apa kami pikirkan,’’ ucapnya. Terpisah, Kepala Kejati Lampung Arminsyah, S.H. menampik jika jajarannya sengaja mengulur waktu soal perbaikan dakwaan yang menyisakan satu minggu sejak putusan sela. Imbasnya, upaya hukum lanjutan kejaksaan tertutup. ’’Kami harus tetap memberi laporan ke Kejaksaan Agung terkait langkah kejati untuk memilih melakukan perbaikan atas surat dakwaan yang telah dibatalkan. Dan, itu akan kami lakukan,’’ kelit Arminsyah. (kyd/jar/c1/ary)

Lagi... Saya ke KSC memang sudah agak malam. Persisnya sekitar pukul 23.30 WIB Kamis (13/1). Tetapi karena merasa sudah telanjur sampai di tempat, saya ’’nekat” dan terus meluncurkan mobil menuju parkiran sebelah dalam. Ternyata, kondisi di dalam tak sesepi yang terlihat di luar. Puluhan mobil berbagai jenis terparkir rapi, berjejer di parkiran seluas dua kali lapangan bola itu. Keluar dari mobil, saya langsung disambut sinar lampu warna merah dan hijau yang ketika sampai di tanah berubah menjadi titik-titik. Titik itu berputar dan membentuk pola tertentu. Langsung saja, perasaan kagok saya berubah. Rasanya seperti ada di dunia lain, sangat cozy. Dalam hati saya memuji penataan lampu yang sangat cantik itu. Di depan pintu masuk KSC, saya disambut tiga orang sekuriti berpakaian necis, hitam-hitam, mengingatkan sekuriti di hotelhotel berbintang. Handy-talkie di tangan. Dengan ramah, salah satu dari mereka membukakan pintu. ’’Silakan Mas,” katanya sambil tersenyum. Dua temannya yang duduk tak jauh darinya ikut mengangguk ramah. Lewat pintu kaca itu, sebuah tangga langsung menyambut. Tangga menuju lantai dua tempat karaoke. Sama seperti di tempat parkir, dua titik lampu merahhijau terus mengikuti. Suasananya tak begitu terang, tetapi juga tidak gelap. Namun, penerangan itu cukup bagi mata untuk melihat benda-benda di depannya. Di ujung tangga, ada sebuah bar yang memajang berbagai mi numan, tentunya dengan merek luar negeri. Botol-botol minuman ditata sedemikian rupa, sengaja dikenakan sorotan lampu sehingga mengesahkan mewah. Bar itu menjadi satu dengan kasir yang terletak di sebelahnya. Saya lalu menuju bagian resepsionis yang berada persis di depan bar. Seorang perempuan tersenyum ramah, menyambut. ’’Mau pesan room yang mana Mas?” tanyanya. Pakaiannya juga sangat rapi, seperti orang kantoran. Memakai kemeja putih dilapisi jas hitam dengan rok pendek senada. Saya melihat ada lima paket yang ditawarkan. Mulai A, B, sampai E. Harganya bervariasi, disesuaikan besar ruangan. Paket A ditawarkan Rp1,5 juta dengan ruangan ukuran 7 x 10 meter (m); Paket B (8 x 6 m) Rp1 juta; Paket C (7 x 6 m) Rp750 ribu; Paket D (6 x 6 m) Rp600 ribu; dan Paket E (5 x 5 m) Rp400 ribu. Harga itu sedikit lebih rendah dibanding sebelum KSC tersandung kasus striptis. Untuk paket E, misalnya, dulu harganya Rp500 ribu. Tampaknya, manajemen baru KSC ingin menarik minat pengunjung dengan sedikit banting harga. ’’Kita juga ada happy hour pada malam libur,” ungkapnya. Yang dimaksud happy hour, semua

Sambungan dari Halaman 1 tarif room didiskon sampai 40 persen. Sehingga untuk paket Rp600 ribu, misalnya, pada happy hour cukup membayar Rp400 ribu. Dengan sistem paket itu, pe ngunjung dapat bebas berkaraoke hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Atau istilahnya, ’’Open”. ’’Jadi yang dibayar sebenarnya harga minuman saja Mas,” terang resepsionis yang mengaku bernama Angel itu. ’’Seperti Mas ini, sekarang masuk (saat itu pukul 23.30 WIB), bisa make ruangan sampai karaoke tutup (pukul 02.00),” tambah Angel. Setelah memilih paket, saya diantar Angel yang berusia sekitar 30 tahun itu ke ruangan. Ia didampingi dua orang room service pria dan perempuan yang juga berpakaian rapi, kemeja putih dengan bawahan warna hitam. Begitu tiba di room yang terletak di belakang resepsionis, suasana dingin langsung terasa dari semburan AC merek TCL bersuhu 16 derajat celcius. Seperti layaknya karaoke lain, di ruangan, disediakan sofa memanjang menghadap ke arah dua LCD (liquid crystal display) 42 inci. Yang satu berisi gambar dan teks lagu untuk membimbing pengunjung. Yang lainnya, berisi 42 deretan kursi kosong. Saya sempat heran melihat kursi-kursi kosong warna biru itu. Di sebelah kanannya, ada loker yang juga berwarna biru muda. Delapan tas perempuan tergeletak di beberapa kursi. Di tembok bagian belakang terlihat dua unit AC. ’’Itu layar untuk apa Mbak,” tanya saya pada room service. ’’Oh, itu untuk memilih PL (pemandu lagu). Tetapi sekarang lagi kosong karena semuanya sudah di-booking,” jawabnya. Setelah itu, terdengar suara operator yang mengaku bernama Ony memperkenalkan diri. Ia meminta saya, yang kebetulan malam itu datang bersama kawankawan, memilih lagu. Di layar sebelah kiri langsung muncul teks lagu dengan gambar latar belakang berganti-ganti. Saya sempat tertawa karena terkadang background yang ditampilkan di LCD jauh berbeda dengan ’’napas” lagu. Misalnya, ketika seorang teman menyanyikan lagu bernapas sedih berjudul Kehilangan yang dipopulerkan Firman. LCD malah menampilkan gambargambar binatang yang sedang bertingkah lucu. Tak sangat mengganggu, tetapi cukup menurunkan mood. Sedang asyiknya bernyanyi, ada seorang perempuan terlihat di layar LCD sebelah kiri. Rambutnya panjang berusia sekitar 30 tahun dan berkacamata. Wajahnya cukup manis dengan dandanan rapi. Namun, dia hanya sebentar. Sekitar lima menit kemudian, dia pergi karena rupanya ada yang mem-booking untuk menyanyi. Penasaran, saya kemudian keluar dan berbincang-bincang dengan Angel. Darinya, saya

mendapat keterangan tarif seorang PL per jam adalah Rp60 ribu. Tetapi, untuk dapat bernyanyi ditemani PL, minimal pengunjung harus membayar selama dua jam. ’’Itu minimal, tetapi kalau mau lebih, ya lebih baik Mas,” canda Angel yang saya ajak bicara. Menurut dia, malam itu seluruh room yang berjumlah 25 sudah full booking. Sehingga, PL-PL tak ada lagi yang tersisa. ’’Maaf ya Mas. Nanti kalau mereka sudah ada yang free, tinggal pencet tombol di atas sofa,” katanya. Saya lalu kembali ke ruangan. Saya melihat di atas sofa terdapat tiga tombol, yaitu OPR (operator) dan dua lainnya bertuliskan BAR (untuk memesan makanan atau minuman). Tiba-tiba seorang pemuda berusia sekitar 20 tahun yang bergaya perempuan datang. Kepada kami, ia menawarkan PL dengan tarif lebih murah, yakni Rp50 ribu. ’’Bisa ’dibawa’ juga Bang, murah, Rp500 ribu aja,” promosinya sambil merapikan rambut. Pemuda ’’ayu” yang belakangan kami ketahui bernama Dodi itu membuktikan omongannya. Tak lama, ia datang bersama seorang PL berusia sekitar 32 tahun. Namun karena tidak terlalu kami tanggapi, PL itu kemudian pergi. Saya sempat memancing Dodi, apakah bisa menyediakan perempuan yang mau berstriptis. Tetapi dengan tegas ia menggeleng. ’’Gila! Mana ada lagi yang berani Bang sejak peristiwa itu,” sentaknya. Yang ia maksud adalah ketika jajaran Polda Lampung menggerebek salah satu ruangan di KSC dan menangkap PL yang berstriptis. Inilah mengapa KSC sempat disegel dan ditutup untuk beberapa pekan. Setelah Dodi pergi, kami kembali bernyanyi. Di layar sebelah kanan, terlihat seorang perempuan di layar LCD merek Sanyo itu. Pakaiannya terbuka pada bagian bahu dan dengan santainya ia merias dirinya. Tak lama, dia kembali pergi. Setelah itu, LCD selalu menampilkan gambar perempuan-perempuan dengan berbagai dandanan yang duduk, merias diri, dan pergi. Begitu berulang-ulang. Sampai akhirnya saya dan teman-teman kembali berkaraoke. Tetapi, belum lama bernyanyi, persis pukul 01.04 WIB, mendadak salah satu teman berteriak. ’’Woe lihat TV (LCD, Red),” katanya sambil menunjuk LCD di sebelah kanan. Sontak teman saya yang tadinya asyik bernyanyi berhenti. Hanya suara musik terdengar. Sampai-sampai operator terdengar beberapa kali memanggil. ’’Mas, mau ganti lagu nggak, kok diam?!” Tetapi, kami tak lagi tertarik bernyanyi. Layar LCD sebelah kiri lebih menarik! Seorang perempuan terlihat. Usianya sekitar 27 tahun. Dengan cuek, ia membuka baju bagian atasnya yang berwarna merah sehingga tubuhnya telanjang.

Dua... Sebab, kebijakan itu seharusnya diatur melalui peraturan daerah (perda). Sedangkan hingga kemarin, DPRD Lamtim tidak pernah menerbitkan perda tentang penempatan kas daerah di BPR Tripanca. ’’Baik secara individu maupun kelembagaan, DPRD tidak pernah memberikan persetujuan atas penempatan kas daerah di BPR Tripanca. Mengenai proses hukum atas kebijakan tersebut, kami tidak bisa ikut campur karena menjadi kewenangan aparat penegak hukum,’’ tegas Azwar Hadi didampingi Wakil Ketua DPRD Prio Budi Utomo beserta anggota dewan Khus-

Sambungan dari Halaman 1 nul Mafakhir, Badrun Prio Sadono, Adi Safri Marta, Hasan Basri, dan Gunawan. Ia melanjutkan, melalui pembentukan pansus tersebut, DPRD berencana melakukan pengecekan terhadap aset BPR Tripanca yang disebut eksekutif telah diserahkan kepada Pemkab Lamtim sebagai ganti dana sebesar Rp119 miliar. ’’Yang kami terima dari eksekutif baru berupa bukti fotokopi sertifikat tanah milik BPR Tripanca. Kami akan mengecek keberadaan dan kebenaran aset Tripanca yang diserahkan tersebut,’’ lanjut Azwar. Dalam kesempatan yang sama, Prio Budi Utomo menyebutkan,

penonaktifan Satono merupakan kewenangan presiden melalui menteri dalam negeri. Karenanya, Prio berharap seluruh masyarakat Lamtim untuk menghormati proses hukum yang sedang menimpa Satono. Termasuk penerbitan SK Mendagri tentang penonaktifan Satono. ’’Kalau memang Satono terbukti tidak bersalah melalui keputusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap, tentunya SK penonaktifannya akan dicabut,’’ ujarnya. Terpisah, perwakilan masyarakat yang menamakan dirinya Forum Bersama Masyarakat Lampung Timur Peduli Demokrasi,

Keadilan, dan Pembangunan (Forbes) menuding DPRD Lamtim biang kerok dari kekisruhan politik yang terjadi di sana. Slamet Riyadi, Fitriandi, Rizki Harry Satria, dan Erwin Saputra yang mengatasnamakan Forbes menyebutkan bahwa langkah DPRD Lamtim yang melakukan konsultasi dengan melayangkan surat bernomor 172/02/DPRD/ I/2011 perihal konsultasi sangat bertendensi politik. DPRD Lamtim, menurut mereka, telah melakukan manuver politik dengan merekomendasikan penonaktifan Satono ke Kemendagri. ’’Kami mendesak pimpinan

DPRD Lamtim beserta perangkat kelengkapan lainnya mundur dari jabatan anggota dewan,’’ pungkas Andi saat menyambangi Graha Pena –markas Radar Lampung– kemarin. Menurutnya, Forbes juga mendesak agar DPRD Lamtim merekomendasikan kepada Mendagri agar Satono diaktifkan kembali sebagai bupati. Alasannya, menurut Andi, telah keluar putusan sela dari PN Tanjungkarang yang membebaskan Satono dari tuduhan yang dialamatkan jaksa kepadanya. ’’Kenapa penonaktifannya sekarang ketika beliau sudah dinyatakan tidak bersalah lewat

putusan sela?’’ tandas Andi. Forbes juga menyatakan akan menggelar aksi massa untuk mendesak unsur pimpinan DPRD Lamtim merekomendasikan kembali Satono sebagai bupati. Pihaknya juga memastikan akan menggelar aksi hingga tuntutannya terpenuhi. Sementara Pemerintah Provinsi Lampung menyatakan hingga kemarin (14/1), salinan surat keputusan penonaktifan Bupati Lamtimr Satono belum diterima. Untuk itu, pemprov berencana mengirimkan surat lagi yang sifatnya klarifikasi terkait turunnya SK tersebut ke Mendagri.

Anggap... Anak-anak muda itu merupakan alumni sekolah entrepreneur yang didirikan Jaya. Yakni, Young Entrepreneur Academy (YEA). Kendati sudah merampungkan sekolah wirausaha, mereka masih sering bertemu Jaya untuk mengonsultasikan bisnisnya. Meski masih tergolong ’’pemula’’, mereka adalah para pengusaha yang memiliki omzet puluhan juta rupiah. Beberapa bahkan sudah mencapai ratusan juta rupiah. Usaha mereka beraneka ragam. Mulai ticketing, business center, penjualan pakaian bayi, supplier bahan bangunan, hingga laundry. Jaya mengklaim, sekolah yang dia dirikan itu merupakan satusatunya sekolah yang mendidik siswanya menjadi pelaku bisnis. Memang, banyak sekolah yang bertitel sekolah bisnis. Tetapi, kenyataannya, sekolah tersebut banyak memasang lowongan pekerjaan di papan pengumuman.

Gila! Ia berganti baju dan bisa terlihat di LCD yang pastinya bisa disaksikan semua pengunjung karaoke. Begitu saja, seolah ia sedang berada di kamar mandi. Jelas terlihat ia mengganti bra, yang tadinya berwarna merah menjadi putih. Setelah itu, ia memakai kaus warna putih. ’’Pertunjukan” tidak berhenti sampai di situ. Perempuan yang berambut panjang itu berganti posisi. Dari membelakangi kami, kemudian tubuhnya memutar ke samping. Dan, ia lagi-lagi membuat gerakan mengejutkan! Ia mencopot roknya yang berwarna hitam sehingga (maaf, Red) celana dalam merah yang dipakainya terlihat. Ia lalu mengganti roknya dengan warna hitam. Setelah rapi, ia pergi. Setelah itu, datang perempuan lain yang juga berganti celana di sana. Dia tadinya mengenakan rok mini warna hitam dan berbaju oranye. Dari dalam tas, ia mengambil celana jins dan memakainya. Selanjutnya, tak ada lagi ’’pertunjukan” yang menghebohkan. PL datang dan pergi. Ada juga yang entah mengapa menangis. Kemudian datang rekannya yang menenangkan dan mengajaknya pergi. LCD itu benar-benar merekam aktivitas para PL. Pengacara KSC Dedi Mawardi, S.H. yang dikonfirmasi mengenai masalah ini semalam menyatakan berterima kasih. Ia berjanji menegur koordinator PL karena ada anak asuhnya yang ’’berstriptis” dengan gaya punggung seperti itu. Dia menjelaskan, PL-PL tersebut bukan karyawan KSC. Tetapi, mereka ada di bawah koordinator PL, di luar struktur KSC. ’’Saya pasti tegur koordinatornya agar PL-PL itu bisa berlaku lebih sopan,” tegasnya. Menurut Dedi, sejak dibuka kembali pada 31 Desember 2010, manajemen telah berupaya membenahi KSC. Ini semua dilakukan agar KSC yang memiliki 110 karyawan dengan total aset sekitar Rp10 miliar itu bisa tetap eksis. ’’Kita tidak mau gara-gara ulah PL jadi semua yang terkena imbasnya,” bebernya. Karyawan KSC sebanyak 60 persen berasal dari warga yang tinggal di dekat tempat itu. Sisanya berasal dari macam-macam kecamatan, namun semuanya masih berada di dalam Kota Bandarlampung. ’’Mereka dikontrak setahun dengan pendapatan minimal Rp800 ribu lebih dan mendapatkan jamsostek,” tambah Dedi soal kesejahteraan karyawan KSC. Mengingat nasib karyawan itulah, PL sebelum bekerja di KSC harus menandatangani 20 poin. Di antaranya tidak boleh melakukan pornografi dan pornoaksi; tidak diperbolehkan menggunakan dan memperjualbelikan narkoba; memiliki identitas jelas; serta ada persetujuan orang tua. ’’Bahkan kami juga melarang pemutaran house music,” tandas Dedi. (ade)

Hal tersebut diungkapkan Kepala Biro Otonomi Daerah Pemprov Lampung Peturun kepada wartawan kemarin. ’’Rencananya menyurati lagi untuk klarifikasi,’’ katanya. Peturun menyebutkan, SK tersebut memang diperlukan agar dapat segera ditindaklanjuti. ’’Setelah itu kita terima, secepatnya diteruskan,’’ ujarnya. Dirinya juga menyebutkan, secara otomatis Wakil Bupati Lamtim Erwin Arifin memegang tampuk pemerintahan di Lamtim. Pemprov sendiri terkesan berhati-hati menyikapi persoalan penonaktifan Satono. (wid/wdi/c1/ary)

Sambungan dari Halaman 1 Hal itu, kata dia, bertentangan dengan spirit bisnis. ’’Artinya, mereka kan hanya mendidik siswanya jadi karyawan. Pengusaha itu membuka lapangan usaha,’’ ujar anak keenam di antara tujuh bersaudara tersebut. Lelaki berkacamata itu mengungkapkan, menjadi bos merupakan pilihan yang baik bagi anak muda. Sebab, ide-ide mereka masih segar. Tanggungan mereka juga belum banyak. Apalagi energi mereka masih meledak-ledak dan penuh semangat mengeksplorasi hal-hal baru. ’’Lebih baik jadi bos daripada karyawan. Karyawan nggak kerja nggak bisa makan, bos nggak kerja tetap bisa makan,’’ ujar Jaya menirukan petuah ayahnya. Selama hidupnya, kata Jaya, ayahnya adalah karyawan biasa. Karena itu, begitu sudah memasuki usia senja dan masih harus tetap banting tulang, sang ayah mengungkapkan kata-kata bijak tersebut

kepada Jaya. Sejak saat itulah, Jaya merasa bahwa jalan hidupnya adalah menjadi pebisnis. Dia sebenarnya tidak dilahirkan dari keluarga pebisnis. Awalnya hanya dirinyalah yang berkecimpung dalam dunia bisnis pada 1998. Namun, virus entrepreneurship kemudian menjangkiti kakak-adiknya. Empat saudara Jaya pun akhirnya mengikuti jejak sang juragan. Sejak 2004, lelaki 37 tahun itu memang getol mendorong masyarakat menjadi pengusaha. Terutama anak muda. Bahkan, dia menargetkan ada sejuta anak muda yang berhasil menjadi pengusaha lewat tangannya. Lulusan Teknik Elektro Institut Teknologi Aditama Surabaya (ITATS) Surabaya itu pernah bekerja di Astra Microtonics Technology (AMT), perusahaan penyedia chip, 1998. Namun, dia kemudian keluar dari Astra dan memilih mandiri menjadi peng-

usaha. Jaya mengawali usaha dengan membuka bisnis di bidang industrial supply. Bisnisnya berkembang pesat hingga menggurita menjadi kelompok perusahaan bernama Momentum Group. Perusahaanperusahaan dia, antara lain, PT KS Technology yang bergerak di bidang industrial automation, PT Momentum Technology (distributor spare part dan sensor), PT Karya Setia Abadi (distributor oli dan konstruksi baja ringan), CV Kawan Setia Industri (pemasok food and beverage serta memiliki jaringan retail store ’’The Farmer’’), PT Momentum Entrepreneur Mindset (training entrepreneurship), dan PT Momentum Retail Management (jasa konsultan bisnis retail). Jaya kini tak lagi banyak terlibat secara operasional dalam pengelolaan bisnis-bisnisnya. Dia juga mulai menyerahkan perusahaannya kepada profesional, se-

dangkan dirinya hanya memegang saham-sahamnya. Sebagian besar waktunya dihabiskan untuk memprovokasi anak-anak muda menjadi pengusaha. Jaya menuturkan, mendorong masyarakat menjadi pengusaha memang menjadi impiannya sejak dahulu. Namun, dia tidak pernah menyangka akhirnya benar-benar fokus dalam kegiatan nonprofit itu. Sebab, upaya tersebut awalnya hanya coba-coba saat dirinya mengisi konsultasi wirausaha di sebuah radio di Batam, Kepulauan Riau, 2004. Acara tersebut, tampaknya, mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat Batam. Jaya lantas membuka acara yang sama di sebuah televisi lokal di Batam. Dia juga mulai mengisi kolom-kolom di Batam Pos (grup Radar Lampung). ’’Sambutan masyarakat luar biasa. Akhirnya, saya terpacu dan semakin bersemangat,’’ ujarnya. Pada 2005, Jaya membuka

milis konsultasi wirausaha bernama Entrepreneur Association. Pesertanya adalah masyarakat umum dan tidak dipungut biaya. Dari sekadar sharing bisnis, mereka tumbuh menjadi komunitas bisnis yang kerap mengadakan pertemuan rutin. Baik bersama Jaya maupun antaranggota komunitas. Komunitas itu kini berkembang di sejumlah kota besar di Indonesia. Sembari membina di YEA, Jaya terus berkeliling Indonesia. Pada kurun 2005 hingga 2007, dia menjadi mentor dan mengisi kelas-kelas yang diadakan Entrepreneur University. Dalam setahun, dia mengisi 120 kelas di 40 kota. Mendorong semangat bisnis, kata dia, merupakan ’’proyek tekor’’. Proyek tersebut dijalankan bukan agar dia bisa meraup rupiah. Justru dalam menjalankannya, suami Liana Setiabudi itu harus mengeluarkan duit dari kantong

sendiri. ’’Semua nonprofit. Kalau yang begini bisa mendatangkan banyak duit, pasti ada banyak orang yang buka sekolah beginian. Kenyataannya, justru nggak banyak kan? Sebab memang rugi terus,’’ tegas ayah Sarah Aulia Setiabudi (8) dan Alfin Risqi Setiabudi (6) itu. Jaya mengungkapkan, tidak gampang mendidik anak muda menjadi pengusaha. ’’Di sini, saya sering berinteraksi dengan anakanak muda itu. Ngemong, menyemangati. Itu tidak gampang,’’ katanya. Berada di antara pengusaha muda, ujar dia, harus sabar. Dirinya juga harus bisa mengendalikan ego anak-anak didiknya. Sebab, karakter pengusaha cenderung egois dan mau menang sendiri. Jaya harus membuat mereka mau bekerja sama dan tetap menjalin persahabatan kendati persaingan dalam dunia bisnis kadang sengit. ’’Tidak mudah kan?’’ ujarnya. (c1/niz)


12

SABTU, 15 JANUARI

Konfederasi Parpol Efektif usai Pilpres BANDARLAMPUNG – Manuver Partai Gerindra menggandeng enam parpol non-parliamentary threshold (PT) dinilai sebagai langkah positif dalam menyederhanakan parpol. Namun, hal itu tidak bisa menjamin untuk meloloskan Prabowo Subianto sebagai capres 2014. Bahkan konfederasi tak memiliki korelasi di daerah karena kekuatannya belum diatur dalam ketetapan hukum, apalagi undang-undang (UU). Ketua DPD Partai Gerindra Lampung Utara Farouk Danial mengatakan, untuk membangun kekuatan konfederasi di tingkat provinsi, termasuk kabupaten/kota, belum dapat dilakukan sekarang ini. Pasalnya, peraturan, termasuk UU tentang Konfederasi, belum ditetapkan. Konfederasi itu baru sebatas MoU (memorandum of understanding) dengan Partai Buruh, Partai Merdeka, PPNUI, PNI Marhaenisme, Partai Kedaulatan, dan Partai Serikat Indonesia. ’’Bukannya percuma. Tapi, konfederasi ini baru efektif setelah Pilpres 2014 di daerah. Nah, untuk sekarang belum bisa berjalan karena gagasan ini masih berlaku di pusat saja. Konfederasi pun tidak bisa digunakan sebagai landasan pada pilkada di daerah otonomi baru. Sifatnya masih menggunakan konsep yang lama, yakni koalisi,” kata Farouk kemarin. Anggota Komisi I DPRD Lampung ini menegaskan, struktur partai di tingkat provinsi maupun daerah menyambut positif langkah politik ini. Sebab, konfederasi Partai Gerindra diharapkan mampu mendongkrak Partai Gerindra menembus ambang batas PT pada pemilu mendatang. ’’Kekuatan itu masih riskan. Apalagi jika nanti PT naik 5 persen. Sedangkan kita tahu itung-itungan politik kan tidak semudah yang kita tahu. Semuanya cepat berubah. Tapi, kalau dihitung-hitung secara matang, konsep ini pun menguntungkan bagi partai yang tidak memperoleh kursi karena suaranya tidak hilang,” tuturnya. Dalam hitung-hitungan di atas kertas saja, jika keenam kekuatan itu digabungkan plus Partai Gerindra, bisa saja lolos PT 5 persen. Artinya, kata Farouk, butuh sebuah kerja keras yang sistematis dalam menghadapi hal ini. Mengingat pertarungan 2014 akan lebih hebat lagi. ’’Ke depan, kita belum tahu konstelasinya seperti apa karena bloknya juga masih belum begitu jelas,” tambahnya.(ful/c2/adi)

Soal Moromoro, KPU Netral MASYARAKAT Moromoro di kawasan hutan Register 45, Mesuji, terancam kehilangan hak pilihnya. Apalagi menteri kehutanan (Menhut) mengeluarkan kebijakan bahwa warga yang berdomisili di hutan secara ilegal tidak boleh dimasukkan dalam daftar pemilih. Isu santer ini cukup menyudutkan KPU. Meski lembaga ini berjuang keras agar ribuan masyarakat di kawasan terlarang itu mendapat hak politik, konsekuensinya muncul nuansa politik yang digerakkan komisioner. Apa tanggapan mereka? Berikut petikan wawancara singkat M. Syaiful Amri dari Radar Lampung dengan Ketua KPU Lampung Edwin Hanibal.

FOTO IST.

KONDUSIF: Berbeda dengan muscab sebelumnya yang diwarnai kisruh, Muscab DPC Partai Hanura Kota Metro di sekretariat DPD Partai Hanura Lampung kemarin berlangsung kondusif.

ZAINURI PIMPIN

Partai Hanura Metro BANDARLAMPUNG – Zainuri akhirnya ditetapkan sebagai ketua DPC Partai Hanura Kota Metro secara aklamasi dalam musyawarah cabang (muscab) di sekretariat DPD Partai Hanura Lampung kemarin. Zainuri berhasil menyisihkan rivalnya, Hendi Pranoto, dalam muscab yang menyediakan sebelas suara itu. Ketua DPD Partai Hanura Lampung Andi Surya mengatakan, Zainuri dinilai bertanggung jawab dalam memimpin organisasi. Ke depan, loyalitas dan dedikasinya benar-benar dituntut dapat mengakomodasi kepentingan partai dan rakyat. ’’Selamat untuk Zainuri!

Semoga dapat menjalankan amanat ini dengan baik!” katanya. Andi mengakui, sebelumnya muscab berlangsung deadlock hingga akhirnya DPD Partai Hanura Lampung mengambil alih pemilihan. Hal ini dilakukan sesuai anggaran dasar rumah tangga (ADRT) Partai Hanura yang telah ditetapkan DPP. ’’Saya berharap dalam pemilihan ini, siapa pun yang kita sokong adalah kader terbaik. Jadi dengan terpilihnya yang baru, kita harapkan tidak ada kekisruhan lagi. Mari kita membangun Partai Hanura agar lebih baik dan ke depannya tidak ada kesalahpahaman di dalam ang-

gota!” ungkapnya. Dijelaskan Andi, Muscab Kota Metro sudah dilakukan beberapa waktu lalu dengan mencalonkan dua pemimpin. Yakni Hendi pranoto dan Zainuri. Untuk kedua kubu itu belum diketahui berimbang atau tidak. Pada Muscab Kota Metro terjadi kericuhan dan pemilihan dinyatakan deadlock. Kericuhan disebabkan ada yang mencalonkan diri, namun ada yang sah dan tidak sah sebagai anggota partai. Karena itu, muscab dihentikan. Pada waktu itu, muscab sudah sampai tahap pemilihan. Kekisruhan ini juga karena dipicu adanya dua ketua perem-

puan yang mengaku-ngaku sebagai ketua yang sah dari DPC Kota Metro. Ketika itu langsung dilakukan verifikasi. ’’Kita di DPD memegang asas administrasi. Hari ini akan kita selesaikan. Masih ada tiga kabupaten lagi yang akan kita selesaikan, yakni Mesuji, Tuba Barat, dan Lampung Barat,” kata Andi. Andi mengatakan, Partai Hanura dulu memang masih baru. Jadi terkait seleksi para anggota memang dinyatakan kurang. Namun, ketika partai ini sudah bangkit menjadi besar, banyak yang ngaku-ngaku sebagai anggota Partai Hanura. (ful/c2/adi)

Berdasarkan penjelasan Menhut, areal kawasan hutan, baik hutan lindung maupun produksi, tidak bisa dijadikan tempat domisili pemilih. Padahal di sejumlah DOB Lampung, seperti Mesuji, Tuba Barat, dan Pringsewu menyelenggarakan Pilkada 2011 ini, ribuan warga telah tinggal di kawasan hutan register selama belasan tahun. Bagaimana tanggapan Anda? Inilah dilemanya. Kami khawatir menyangkut soal hak pilih warga di kawasan hutan bisa menjadi persoalan bagi kawan-kawan panitia pemilihan kecamatan (PPK) di daerah. Jumlah ribuan (pemilih) ini kan bisa menjadi penentu. Bukan tidak mungkin menjadi alasan gugatan di kemudian hari. Saya benar-benar khawatir jika persoalan hak pilih warga di kawasan hutan ini tidak segera diselesaikan, KPU bisa jadi sasaran gugatan ke depan. Ia berharap pemerintah pusat bisa memberi keputusan yang tegas mengenai ini, bukan hanya dari pihak Kemenhut. Apakah keputusan larangan itu merupakan keputusan final? Sementara ini belum final. Kami harap ada pertemuan lintas lembaga dari Kemendagri, KPU Pusat, dan Komnas HAM. Kasus semacam ini kan tidak hanya ada di Lampung, melainkan banyak daerah di Sumatera. Nah, kasus Lampung ini bisa menjadi contoh. Muncul isu bahwa KPU bermain dalam kasus ini. Bahkan ada upaya politisasi agar hak masyarakat Moromoro dapat terealisasi? Nah, inilah yang nggak bener. Muncul isu-isu itu membuat kami sendiri tidak nyaman. Saya pastikan bahwa KPU bersikap netral. Bekerja sesuai aturan. Tanpa ada kepentingan politik yang melatarbelakanginya. Apalagi sampai ada yang membekinginya. Dasar-dasar penegakan hak konstitusi warga negara itu sudah jelas kok. Ini terangkum dalam UUD 45, UUD yang secara tegas melarang berbagai tindakan diskriminasi sebagaimana tercermin pada pasal 27 ayat 1, pasal 28 D ayat 1, dan pasal 28 I ayat 2. Berbagai peraturan di bawahnya seperti pasal 1 ayat 3 UU No. 39/1999 tentang HAM juga tidak membenarkan diskriminasi berdasarkan perbedaan agama, suku, ras, etnik, kelompok, golongan status sosial, status ekonomi, jenis kelamin, bahasa, dan keyakinan politik. Ditegaskan pula dalam pasal 28 I ayat 2 yang menyatakan bahwasannya setiap orang berhak bebas dari perlakuan yang bersifat diskriminatif atas dasar apa pun dan berhak mendapatkan perlindungan terhadap perlakuan yang bersifat diskriminatif itu. ((*))

Fikri Yasin Anggap Pemberhentian Skenario Mance BANDARLAMPUNG – Keputusan DPW PAN Lampung memberhentikan Fikri Yasin sebagai pelaksana tugas (Plt.) ketua DPD PAN Mesuji dianggap salah satu bentuk diskriminasi kader. Apalagi dasar penghentian itu tanpa dilandasi dengan surat keputusan (SK) dan informasi formal. ’’Sampai hari ini, SK pemberhentian itu belum pernah saya lihat dan saya terima. Saya pun tidak pernah dikonfirmasi dengan adanya rapat keputusan pengurus harian yang memutuskan saya diberhentikan sebagai Plt. ketua,” ungkap Fikri kepada wartawan koran ini kemarin. Mantan ketua Bapilu DPW PAN Lampung ini menganggap keputusan pemberhentian ini sebuah

skenario yang di dalamnya ada konspirasi yang secara jelas menyudutkan dirinya. ’’Ini sebuah skenario. Saya yakin ini ulah Mance (Abdurachman Sarbini). Karena mungkin saya dianggap biang kerok,” timpal Fikri. Konspirasi itu, sambung Fikri, dipicu atas munculnya gugatan yang dilayangkan dirinya terhadap hasil Musyawarah Wilayah (Muswil) III DPW PAN Lampung pada 24 Oktober 2010 yang kini tengah diproses di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. ’’Nah, upaya gugatan inilah yang merangsang mereka geram. Berupaya menyudutkan saya. Tapi, ini bukan masalah serius. Saya tetap pada pendirian saya untuk melanjutkan gugatan,” ujarnya.

Masih menyangkut pemberhentian sebagai Plt. ketua, Fikri menuding beberapa alasan yang menyebutkan dirinya tidak pernah memberikan laporan atas perkembangan organisasi merupakan alasan untuk mencari kelemahan dirinya. Duduk selama lima tahun sebagai ketua Bapilu, Fikri telah merasakan manis getirnya kepengurusan DPW PAN. Setelah ditunjuk sebagai Plt. ketua DPD PAN Mesuji, Fikri kontinu melaporkan perkembangan kepengurusan kepada DPW. ’’Kalau tiba-tiba saya memberikan laporan kepada orang tak dikenal atau orang yang notabene bukan kader PAN, ini kan sangat lucu,” sindir Fikri. Berkaitan keputusan DPW PAN

Lampung yang memutuskan Musda DPD PAN Mesuji dilangsungkan pada 10 Februari 2011, Fikri pun menganggap keputusan itu sebagai upaya mendeskriditkan dirinya sebagai kader. ’’Ya, silakan-silakan saja. Ini kan mainan mereka. Saya tidak pernah berupaya menghalang-halangi. Secara pribadi, saya sadar bahwa DPD membutuhkan ketua definitif untuk menjalankan roda organisasi. Terlebih lagi menjelang pilkada. Tapi, ya caranya jangan beginilah,” sindirinya. Fikri pun secara tegas mengkritik komentar Wakil Ketua DPW PAN Gunawan Raka yang menyatakan bahwa gugatan yang dilayangkan ke PN Jakarta Selatan salah prosedur. Gunawan sempat

mengatakan, untuk penyelesaian sengketa seharusnya diajukan lebih dahulu ke Badan Adritase, salah satu lembaga di bawah naungan DPP PAN dalam menyelesaikan perkara atau sengketa dalam kepengurusan partai. ’’Seharusnya Gunawan belajar lagi,” timpalnya. Badan Adritese yang dimaksud Gunawan, menurut Fikri, sudah tidak ada lagi di DPP PAN. Lembaga itu sudah dihapus dan diganti dengan Majelis Penyelesaian Sengketa (MPS). ’’Langkah saya ke MPS sudah saya lakukan. Jadi, apa yang salah? Apakah saya harus menunggu keputusan MPS, sementara MPS sendiri tidak memprosesnya? Alternatifnya, gugatan dilayangikan ke institusi hukum,” paparnya. (ful/c2/adi)

EDWIN HANIBAL


SABTU, 15 JANUARI 2011

Breaking

13

Just

The Rule

Dina Ika Wahyuningsih DUNIA yang statis tak jarang membuat perempuan bosan. Termasuk dalam pekerjaan. Kenapa tak coba memecahkan kebuntuan itu dengan menjajaki pekerjaan yang di luar kebiasaan kaum Hawa? Pilihan berkarir yang menuntut banyak berada di luar ruangan dan sering bersama pria adalah salah satunya. Dina Ika Wahyuningsih (38) dan Herawati Soerkardi Djausal (50) telah membuktikan mampu berkarir sebagai ʼʼorang lapangan”. Dina yang merupakan kepala Pusat Komputer Universitas Bandar Lampung (Puskom UBL) dipercaya mengurusi dan memastikan sistem komputer serta perangkatnya berjalan baik setiap hari. ʼʼTanggung jawab saya meliputi banyak hal. Harus menjaga server, database, serta yang terkait lainnya,ʼʼ ungkap alumnus D-3 Perguruan Tinggi Tunas Bangsa ini. Setiap harinya, ia mengecek sistem jaringan di semua ruangan di kampus UBL. Ia pun bertemu banyak orang dengan karakter berbeda. ʼʼUntuk sistem jaringan komputer, ada yang menggunakan kabel dan tanpa kabel. Nah, sistem yang menggunakan kabel tentunya mengharuskan saya memasang sendiri kabel-kabel itu. Sementara sistem tanpa kabel tak jarang mengharuskan saya memasang antena,” paparnya. Menurutnya, letak kabel ada yang di bawah dan di atas gedung, sedangkan antena pasti di atas gedung. ʼʼMakanya saya sering naik ke atap gedung untuk memasang antena,ʼʼ jelas perempuan ini. Tidak hanya itu, ketika ada kegiatan workshop, seminar, dan nonton bareng, ia pun berkewajiban memasang LCD proyektor serta memastikan semua sistem untuk presentasi terkoneksi. Diakui Dina, meski sehari-hari melakukan pekerjaan yang umumnya diperbuat laki-laki, ia tetap enjoy. Sebab, ia begitu menyukai pekerjaannya. ʼʼSoal panjat-memanjat memang saya suka. Karena ketika SMA, saya ikut Sispala (Siswa Pencinta Alam). Jadi tidak takut terhadap ketinggian,ʼʼ ungkap alumnus SMAN 2 Bandarlampung yang mengaku merasakan manfaat dari berorganisasi itu ketika kini sudah bekerja. ʼʼSaya bekerja di UBL sejak 1998. Awalnya di laboratorium dan di Puskom mulai 2001 sampai sekarang,ʼʼ ungkap perempuan yang mengaku terbiasa learning by doing ini. Lebih lanjut Dina mengungkapkan, meski posisinya sebagai kepala Puskom, memasang kabel hingga antena masih dilakukannya. Kepada Radar Lampung, Dina mengaku tak ada kendala berarti yang dialaminya, kecuali soal tenaga. Itu dirasakan bila hendak memasang kabel connector. ʼʼKalau tidak kuat maka tidak jadi dan jika tidak lembut juga tidak bisa, jadi proses ini harus dilakukan dengan kuat tapi lembut,ʼʼ katanya. Selain itu, masalah lain terkait tenaga dirasakannya saat harus memanjat dan memasang LCD proyektor. Dina mengaku senang bisa melakukan semua itu. ʼʼAyah bilang perempuan akan punya anak, jadi harus pintar dan perempuan harus jadi manajer karena sebagai istri, perempuan harus mampu mengelola keuangan, hati, bahkan urusan sosial,ʼʼ tukasnya. Tak berbeda jauh dengan Dina, Herawati Soekardi Djausal juga senang bekerja di luar ruangan. Penangkaran kupu-kupu, berkebun, dan pelestarian hutan adalah bidang yang digelutinya sehari-hari. Ibu empat anak dan tiga cucu ini pun tak segan melakukan berbagai aktivitas yang biasa dilakukan kaum Adam di taman kupu-kupu. ʼʼTidak ada kendala. Semuanya menyenangkan karena saya mengerjakannya dengan senang hati,ʼʼ kata dosen FMIPA Universitas Lampung ini. Bekerja di dalam dan luar ruangan, baginya, memiliki kenikmatan masing-masing. Tetapi, kata dia, bekerja di lapangan lebih menyenangkan karena bisa lebih dekat dengan alam, lebih bebas berkreasi, dan bisa menghirup udara segar. Nah, kini saatnya perempuan memecahkan kebiasaan lama yang statis. Just breaking the rule! (nui/c1/tru)

Herawati Soerkardi Djausal

ANDRI OKTAVIA, S.SI. SEKRETARIS KADIN LAMTIM

Kendalanya Tak

PERCAYA DIRI

BERKARIR dalam berbagai bidang merupakan salah satu bentuk kesetaraan gender. Kini, dalam berkarir tidak ada lagi batasan antara laki-laki maupun perempuan. Bagi saya, sah-sah saja jika perempuan melakukan pekerjaan yang umumnya dilaksanakan kaum Adam. Termasuk pekerjaan yang banyak menuntutnya ke lapangan atau luar ruangan. Asal dikerjakan profesional dan bertanggung jawab, itu tidak masalah. Karena sekarang ini, perempuan bisa berprofesi sebagai apa pun. Bukan pandangan masyarakat yang menjadi kendala berkarir di dunia pria, melainkan masalah biasanya muncul dari dalam diri perempuan itu sendiri. Terkadang perempuan merasa tak percaya diri untuk melakoni pekerjaan tersebut. Sebab, wanita biasanya berjiwa feminin. Atau, kendalanya terkait dukungan keluarga, terutama suami. Meski saat ini tidak ada batasan karir bagi perempuan, saya berpesan agar mereka tidak melupakan kodratnya sebagai istri dan ibu. Sehingga tak hanya memikirkan karir, tetapi juga harus bisa membagi waktu, baik untuk suami ataupun anak-anak yang butuh perhatian dan kehangatannya. (nui/c1/tru)


14

INSPIRATION

SABTU, 15 JANUARI 2011

Tak Pernah Asal Bicara SIAPA pun dapat berbicara, namun sedikit yang bisa memberikan data dan fakta. Nah, di antara yang sedikit itu ada Hj. Mega Putri Tarmizie, S.H., M.M., sekretaris Komisi III DPRD Lampung. ’’Karenanya wajar jika setiap mengajukan usulan atau rancangan, omongannya selalu didengar,” ungkap Sahzan Syafrie, S.H., M.H.,

rekan kerjanya di komisi III. Di usianya yang tidak muda lagi, Mega yang selalu energik, terlihat serius menangani setiap persoalan. ’’Ia tipe orang yang teguh memegang prinsip. Dalam arti apabila ada sesuatu hal yang diinginkannya, ia akan terus perjuangkan,” ujar ayah tiga anak ini. Sahzan mengaku masih terke-

san dengan pernyataan Mega pada suatu ketika. ’’Ia mengatakan Lampung ini bisa dibangun, Lampung ini bisa baik apabila semua pihak terlibat untuk bersama-sama membangun Lampung, membangun masyarakat,” paparnya. Alhasil, semangat Mega itu menulari anggota komisi lainnya sehingga mereka punya visi dan

misi sama untuk meningkatkan keuangan daerah. ’’Sehingga banyak hal yang bisa dilakukan pemerintah untuk masyarakat,” bebernya. Warga Waykandis, Bandarlampung, ini mengatakan, sebelum Mega memang sudah banyak pihak yang terlibat dalam pembangunan Lampung. Namun,

sosok Mega memberikan warna tersendiri, sehingga komunikasi dengan perusahaan-perusahaan besar seperti PT Bukit Asam, Sugar Group, dan PTPN terjalin baik. ’’Berkat dia, kami optimistis ke depan ada banyak peningkatan yang sangat berarti untuk pembangunan Lampung,” tukasnya. (cia/c1/ade)

Sahzan Syafrie, S.H., M.H.,

Edukasi Perusahaan untuk Kemajuan Bersama HJ. Mega Putri Tarmizie, S.E., M.M. percaya, sumbangan dari pihak ketiga memiliki arti besar bagi pembangunan Lampung. Karena itu, sekretaris Komisi III DPRD Lampung tersebut terus berupaya ’’menyadarkan” perusahaanperusahaan itu untuk memberi kontribusi bagi daerah. ’’Saya menginginkan perusahaan di Lampung memiliki komitmen untuk meningkatkan kemajuan provinsi ini. Harusnya mereka memiliki kesadaran untuk memberi sumbangan pihak ketiga yang nyatanya masih banyak yang tidak memberikan,” geramnya. Mantan anggota MPR RI 1999-2004 itu merasa tidak masuk akal jika setelah bertahun-tahun meraup keuntungan dari Lampung, perusahaan-perusahaan

itu tidak memberikan apa-apa untuk kemajuan daerah ini. Mega tidak mengingkari bahwa bisa jadi perusahaan merasa sudah memberikan dana melalui corporate social responsibility (CSR). Namun, ini lebih pada pemberdayaan masyarakat. Sementara fungsi sumbangan pihak ketiga yang ia maksud lebih pada dana segar untuk perbaikan infrastruktur. Menurut dia, keinginan ini sangat wajar mengingat perusahaan-perusahaan itu juga berperan dalam merusakkan jalan-jalan di Lampung. ’’Jika setelah mereka mengambil keuntungan dari Lampung, apa salahnya menyisihkan pendapatannya tadi untuk kemajuan provinsi ini?” cetusnya. Wakil ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Lampung ini mengatakan, bukan

sekadar mengimbau, ia juga sering turun ke lapangan dan mengunjungi langsung perusahaan-perusahaan itu. ’’Saya Lillahi Ta’ala saja. Jangan kira uang dari perusahaan masuk kantong pribadi lho,” tandas mantan ketua Iwapi Lampung ini. Dia mengakui tidak mudah meyakinkan perusahaan-perusahaan itu. Ada yang suka dan tidak. Tetapi perlahan, upayanya ini membuahkan hasil dan banyak yang mulai sadar untuk menyisihkan sebagian dari pendapatannya untuk daerah. Dengan meningkatnya kesadaran perusahaan, nenek delapan cucu ini yakin manfaatnya akan dirasakan masyarakat luas. Banyak dana berarti banyak yang bisa diperbuat oleh pemerintah untuk kesejahteraan rakyat. (cia/c1/ade)

Atasi Kebosanan

dengan Berorganisasi

HJ. Mega Putri Tarmizie suatu hari merasa bosan dengan aktivitasnya sebagai pengusaha. Padahal, ia cukup sukses. Namun kelamaan, semua terasa hanya rutinitas baginya. Mega pun memutuskan banting setir dan melirik dunia organisasi, baik politik maupun perempuan. Bagaikan ikan

bertemu air, Mega langsung merasa inilah dunianya. ’’Rasanya seperti menemukan hobi baru,” ungkapnya. Bukan hanya hobi, Mega merasa itu semua menjadi panggilan jiwanya. Karenanya, ia memutuskan terjun hingga mampu dan terpilih menjadi wakil rakyat. ’’Kalau kita bisa berbuat sesuatu untuk orang lain, kenapa tidak?” tuturnya di ruang kerjanya, Komisi III DPRD Lampung.

Mega bisa fokus karena tak ada lagi yang membebani pikirannya. ’’Anak-anak sudah selesai (sekolah) semua, kegiatan di perusahaan biasa saja dan sudah menjadi kegiatan rutin,” ujarnya. Meski sangat sibuk, jangan pikir Mega hanya sukses dalam pekerjaan dan karir politik. Paling tidak ini terlihat dari pendidikan anak-anaknya. Semua mampu ia antarkan menjadi ’’orang”. (cia/c1/ade)

FOTO-FOTO MARIA ULFA


15

SABTU, 15 JANUARI 2011

Nasi Pepes BAHAN NASI: 500 gram beras, cuci bersih 250 gram santan Kunyit sebesar jari kelingking (diparut, ambil airnya) Daun jeruk iris tipis-tipis Daun pisang BUMBU HALUS: 8 butir bawang merah 4 siung bawang putih 5 buah cabai merah 5 butir kemiri 2 cm jahe 2 cm kunyit 1 buah tomat Garam secukupnya BAHAN PEPES: Minyak goreng untuk menumis 4 buah paha atas 12 butir telur puyuh rebus atau telur ayam sepantasnya Daun salam Serai, potong ujung atasnya, memarkan Daun kemangi Cabai rawit CARA MEMBUAT: Untuk nasinya, cuci beras bersih kemudian masukkan ke dalam rice cooker, jangan lupa masukkan santan ditambah air secukupnya (seperti masak nasi biasanya),

Seruit Lampung nan Menyehatkan BANYAK cara untuk melestarikan budaya Lampung, baik kesenian, pakaian, hingga makanan khas Sai Bumi Ruwa Jurai ini. Seperti yang dilakukan Rumah Makan (RM) Rusdi Gendut yang menyediakan berbagai menu indonesian foods. Pengelolanya tak melupakan makanan khas Lampung, yakni seruit. Penasaran bagaimana dan seperti apa rasa seruit Lampung? Langsung saja datang ke RM Rusdi Gendut yang

berlokasi di Jl. P. Tirtayasa, Sukabumi, Bandarlampung, atau cabangnya yang baru saja dibuka di Jl. Raden Gunawan No. 64, Natar, Lampung Selatan. Anda akan merasakan nikmatnya menyantap makanan khas Lampung. Menu ini disantap dengan mencampurkan terung bakar, sambal terasi, tempoyak, ditambah dengan air minum biasa ataupun kuah ikan pindang, lalu dihaluskan. ’’Lebih nikmat jika menghaluskan dan

dimakan menggunakan tangan,” ujar Rusdi, pemilik RM Rusdi Gendut. Campuran itu, terusnya, dinikmati bersama nasi putih hangat. Untuk ikannya dapat disesuaikan dengan selera masingmasing. Bisa ikan tawar atau laut. Bisa dibakar ataupun ikan pindang. Lelaki berusia 45 tahun ini menambahkan, agar makan semakin nikmat, biasanya seruit Lampung disajikan lengkap bersama lalapan. Seperti jengkol,

jolang-jaling, daun jambu mete, daun pepaya rebus, daun singkong rebus, terung mentah, ketimun, dan kol. ’’Karena bahanbahan yang digunakan umumnya masih fresh atau direbus, seperti terung rebus, menu ini sangat bagus untuk kesehatan jantung. Bahkan lalapannya yang merupakan sayuran segar sangat menyehatkan tubuh dan sangat jitu untuk meremajakan kulit,” terang ayah empat anak ini. (cia/c2/tru)

masukkan juga daun jeruk, kunyit, dan garam. Begitu nasi matang, langsung angkat, jangan biarkan nasinya di rice cooker. Untuk ayam, tumis bumbu halus sampai matang dan harum, masukkan ayam, aduk hingga rata, angkat. Untuk nasi pepes 1 porsi, didihkan air dalam dandang.

Ambil daun dan susun daun salam, serai, nasi, lalu letakkan ayam, daun kemangi, telur puyuh 3 butir, cabai rawit 3 buah, bungkus seperti membungkus pepes. Masak hingga 60–75 menit atau hingga matang. Penyajiannya bisa disajikan bersama tempe dan ikan asin goreng. (dbs/c2/tru)

Tips MERAWAT Wadah Plastik

Laksa Jiran BAHAN: 150 gram mi telur, rebus selama 3 menit 250 gram ikan kembung 500 ml santan 1 buah asam gelugur 2 sdt garam 1 3/4 sdt gula pasir BUMBU HALUS: 2 siung bawang putih 8 butir bawang merah 3 buah cabai merah 1 batang serai 3 cm kunyit 1/2 sdt terasi BAHAN PELENGKAP: Daun selada secukupnya 1 butir telur rebus Cabai merah secukupnya, potong-potong

1/2 bunga honje, iris tipis 100 gram nanas, potongpotong 50 gran ketimun, potongpotong Bawang bombai merah, iris tipis CARA MEMBUAT: Rebus ikan dan asam gelugur hingga mendidih. Angkat ikan, lalu suwir-suwir dagingnya. Masukkan lagi ke panci. Tambahkan santan, bumbu halus, gula, dan garam. Masak sampai matang sambil terus diaduk agar tidak pecah. Tata mi di mangkuk. Tambahkan pelengkap, lalu siram dengan kuah panas. Untuk 2 porsi. (dbs/c2/tru)

WADAH plastik biasanya meninggalkan aroma setelah dipakai untuk menyimpan sayuran atau masakan. Beberapa trik agar wadah plastik lebih awet dan tidak mudah bau. Jika wadah plastik bernoda, rendam selama 20 menit dalam 1 galon air hangat di tambah 1 gelas pemutih. Setelah itu, cucilah hingga bersih menggunakan sabun pencuci piring dan air hangat. Warna aneka perabot dapur, seperti mangkuk, gelas, ataupun piring yang terbuat dari plastik biasanya lama-kelamaan akan memudar. Agar kembali mulus, dengan kapas, oleskan minyak kelapa ke seluruh permukaan perabotan plastik. Setelah itu, cuci dengan sabun seperti biasanya. Nah, cara ini dapat membuat warnanya lebih awet. Untuk menghilangkan bau makanan, taruh wadah di freezer atau panaskan di bawah terik matahari selama beberapa jam. Cara lain, tetesi dengan air jeruk lemon, tutup dan diamkan hingga bau hilang.


16

SABTU, 15 JANUARI 2011

HEAT KESULITAN Tanpa LeBron DENVER – Boston Celtics masih aman di puncak. Meski kemarin WIB (14/1), mereka tak turun ke lapangan. Ini menyusul rival beratnya, Miami Heat, mengalami kekalahan dan kehilangan kesempatan berada di peringkat teratas. Melakoni laga away ke kandang Denver Nuggets, Heat menyerah 102-130. Heat tak mampu berbuat banyak tanpa salah satu superstarnya, LeBron James, yang terpaksa beristirahat akibat cedera lutut kiri. Cedera itu didapatnya pada kuarter keempat saat melawan Clippers sehari sebelumnya. Pelatih Heat Erik Spoelstra mengakui kehilangan LeBron membuat mereka kehilangan HASIL NBA KEMARIN ritme permainan. Hal yang sama juga Washinton Wizards 97 dirasakan oleh suMinnesota Timberwolves 109 perstar Heat lainnya, Orlando Magic 124 Dwyane Wade. Dua OKC Thunder 125 kekalahan beruntun Miami Heat 102 pada dua hari berDenver Nuggets 130 urutan mereka dapatkan setelah me*) TUAN RUMAH DISEBUT TERAKHIR nang di sembilan laga. ’’Kami harus menyesuaikan diri dengan dia (LeBron) tak ada di lapangan. Kami tak punya cukup waktu untuk melakukannya. Kami harus melaju dan berharap bisa memainkannya pada laga berikut. Jika tidak, kami akan memiliki pengalaman tambahan dan tahu bagaimana berlaga tanpa dia,’’ papar Wade seperti dikutip Associated Press. Sebelum laga, Spoelstra sempat mengungkapkan ada kabar baik dari cedera LeBron. Dia mengungkapkan tak akan butuh waktu lama untuk pemulihan cedera yang didapatkan mantan bintang Cleveland Cavaliers itu. Dia berharap, LeBron sudah bisa tampil ketika timnya bertandang ke Chicago Bulls, Sabtu waktu setempat atau besok pagi WIB. Heat masih bisa berharap mengakhiri pekan ini dengan bertengger di puncak klasemen. Selain mengakhiri rangkaian kekalahan, mereka juga berharap Celtics mengalami kekalahan saat menjamu Charlotte Bobcats hari ini WIB (15/1). Bagi Nuggets, laga melawan Heat bisa jadi laga terakhir bintang mereka, Carmelo Anthony, dengan jersey Nuggets. Sejak pekan lalu, santer diberitakan dia segera hengkang dalam pertukaran selanjutnya. Beberapa tim disebutkan meminatinya, termasuk New Jersey Nets dan New York Knicks. Pertukaran yang juga akan melibatkan bintang Nuggets lainnya, Chauncey Billups, itu sebenarnya dikabarkan bisa disepakati pekan ini. Namun, Melo – sapaan akrabnya– menanti kesempatan untuk menghadapi Heat terlebih dahulu. ’’Saya berusaha tetap kuat untuk saya sendiri dan harus melakukan yang terbaik. Tetap bertindak positif untuk rekan setim, untuk tetap menjaga semangat,’’ ujar Melo. Pada laga yang lain, raksasa wilayah timur lainnya, Orlando Magic, juga gagal keluar dari kekalahan. Mereka harus mengakui keunggulan tuan rumah Oklahoma City Thunder dengan 124-125. Kekalahan itu membuat Magic terpuruk di posisi kelima wilayah timur dengan rekor menang kalah 25-14. (jpnn/c2/ary)

Formula 1 2011: Persaingan Bakal Lebih Ramai?

Big Four atau Big Five Red Bull, Ferrari, dan McLaren merajai Formula 1 2010. Tahun ini, Mercedes GP dan Renault digadanggadang ikut mengganggu berebut kemenangan. FORMULA 1 2010 telah menyuguhkan persaingan seru. Perebutan gelar melibatkan tiga tim hingga penghujung musim. Pada 2011, bakal sulit untuk mengulangi ketatnya persaingan itu. Tapi, penggemar F1 tentu berharap sport jantung kembali terulang. Kalau bisa melibatkan lebih banyak lagi partisipan di depan. Di atas kertas, Big Three 2010 akan kembali di atas. Red BullRenault dengan superdesainer Adrian Newey tidak akan melorot secara tiba-tiba. Ferrari dan McLaren-Mercedes punya sumber daya terbesar di F1, jadi juga sulit untuk melorot jauh. Meski demikian, ada potensi persaingan akan berkembang jadi Big Five. Minimal Big Four. Pada Januari 2011 ini, komentar-komentar positif mulai dilontarkan untuk (atau/oleh) Mercedes GP dan Renault (Lotus-Renault). Mercedes GP seharusnya punya kemampuan untuk menyodok ke atas pada 2011. ’’Kami di McLaren tahu betul. Setelah bekerja bersama Mercedes sejak 1995, mereka adalah kekuatan besar dan efektif. Apalagi di sana ada Ross Brawn dan timnya plus Michael Schumacher dan Nico Rosberg yang sangat menakjubkan,’’ kata Martin Whitmarsh, bos McLaren, lewat situs resmi F1. ’’Jadi

kalau mereka menantang secara signifikan pada 2011, tidak akan ada yang terkejut,’’ tandasnya. Peringatan juga muncul dari kubu Ferrari. Fernando Alonso dalam acara Vroom di Madonna, Campiglio, Italia, baru-baru ini, menyebut kalau Michael Schumacher harus ditakuti pada 2011 ini. ’’Bakal ada lima juara dunia (membalap pada 2011). Bagi saya, yang paling berbahaya selalu adalah Michael,’’ ucapnya. ’’Pada Januari ini, kalau saya harus menyebut satu nama, maka saya harus menyebut nama Michael. Dia juara dunia tujuh kali. Dia sudah tidak perlu lagi membuktikan apa-apa. Memang, dia baru saja menjalani musim yang sulit. Tapi, dia tetap seorang champion. Kalau mobilnya oke, dia akan mengancam,’’ papar Alonso. Musim lalu, Mercedes GP tampil ’’biasa-biasa saja’’. Tapi, mereka punya alasan kuat. Mobil mereka tahun lalu tidak lahir dengan dorongan kuat karena pada 2009 Brawn-Mercedes (nama tim sebelum dibeli Mercedes-Benz) fokus penuh mengejar gelar. Brawn waktu itu punya sumber daya minim dan itu difokuskan untuk 2009. Pada 2010, investment Mercedes bisa dialokasikan ke 2011. Apalagi setelah sadar pada 2010 tidak akan bisa berbuat banyak. Jadi awas, mobil Mercedes GP 2011 bakal sangat diperhatikan ketika uji coba nanti. Sementara Mercedes sudah siap naik peringkat, Renault (Lotus-

Renault) sudah mulai teriak-teriak minta perhatian ekstra. Eric Boullier, bos tim, mengatakan, pihaknya sudah siap mengejar kemenangan lagi pada 2011 ini. Apalagi soal dana sudah lebih baik karena hadirnya Group Lotus sebagai sponsor sekaligus investor. ’’Kami ingin menang dengan mobil baru kami. Untuk menang, kami harus rutin naik podium, lalu curi kemenangan. Itu target kami,’’ ujarnya di Autosport International Show, Birmingham, Inggris, Kamis (13/1). ’’Ambisi kami selalu menjadi top team. Saya ingin kami dikenal seperti Ferrari atau McLaren,’’ tegas Boullier. Di markas tim di Enstone, Inggris, ungkap Boullier, semangat sedang tinggi-tingginya. ’’Tim kami benar-benar berkomitmen penuh. Tim kami sudah kembali tersenyum dan sangat senang bisa terus bekerja. Kami pasti akan lebih kuat. Apa yang sudah kami raih (pada 2010) akan menghasilkan harapan dan ekspektasi yang lebih tinggi,’’ ucapnya. Semangat itu ditegaskan Vitaly Petrov, pembalap Lotus-Renault asal Rusia. ’’Tim ini dua kali merebut juara dunia bersama Alonso. Saya percaya, kami masih mampu meraih hasil yang luar biasa,’’ tukasnya. (jpnn/c2/ary)

FOTO AFP

HEAT TUMBANG: Dwyane Wade (3) dari Miami Heat meletakkan sebuah tembakan di sisi Arron Afflalo (6) dari Denver Nuggets di Pepsi Center, Denver, Colorado.

MICHAEL SCHUMACHER


17

SABTU, 15 JANUARI 2011

Pertina Berani Bayar Lebih Pelatih Asing untuk SEA Games 2011 JAKARTA – Tim pelatih pelatnas tinju SEA Games 2011 bakal mendapat tambahan amunisi baru. Ini setelah PB Pertina melakukan perjanjian mengontrak petinju asal Kazakhstan, Kamit Barayev. ’’Memang, dia belum tanda tangan kontrak. Tapi, akhir Januari 2011 semuanya sudah selesai dan dia segera ke mari memantau anak-anak yang dipersiapakan untuk SEA Games nanti,’’ kata Sekjen Pertina Pulo Pardede. Menurutnya, Kamit sudah menerima tawaran kontrak dalam jangka waktu satu tahun dengan opsi diperpanjang. Jika memang kemampuannya dianggap berhasil mengangkat performa petinju-petinju pelatnas, besar kemungkinan kontraknya diperpanjang. ’’Lihat dahulu di SEA Games hasilnya. Kalau kelihatan baik dan bisa memberikan pretasi kepada petinju kami, pasti ditambah lagi sampai Olimpiade 2012,’’ terangnya. Nah, dipilihnya pelatih asal negara pecahan Uni Soviet tersebut karena pihak Pertina menilai telah banyak petinju atau juara dunia yang lahir dari polesan pelatih asal Kazakhstan. Sayang, dia tidak bisa menyebut siapa petinju yang dimaksud. Karena kualitasnya dianggap mumpuni, kontrak yang diajukan oleh pelatih yang berusia hampir 60 tahun itu nilainya juga melebihi jatah bayaran pelatih asing yang dipatok oleh KONI sebesar UDS 3.000 perbulan. ’’Kalau nilai spesifiknya tidak bisa saya sebutkan. Tapi, besar kontraknya antara USD 3.000-5.000 setiap bulannya. Kekurangannya dipikir nanti yang penting dapat yang berkualitas dulu,’’ ucap pria berusia 56 tahun tersebut. Sampai saat ini, lanjut Pardede, Pertina masih memiliki lima pelatih dari enam yang diajukan ke program Indonesia emas (prima). Mereka adalah Johny Riberu, Ucok Sitompul, Donald Patras, Husni Ray, dan Ronny Sigarlaki. Rencananya, satu kuota sisa pelatih itu akan diisi oleh Barayev yang sekaligus diplot menjadi menjadi pelatih kepala menggantikan Johny. ’’Dia juga harus bisa bikin program. Asistennya kan banyak tuh jadi tinggal diatur saja. Dia juga ikut turun melatih walaupun menjadi pelatih kepala,’’ jelasnya. Sementara itu, kepala bidang teknik dan kepelatihan PB Pertina Ferry Moniaga menegaskan bahwa perekrutan pelatih asing ini bukan berarti pihaknya tak percaya kualitas pelatih lokal. Justru, dia i ngin pelatih lokal bisa banyak belajar da ri pelatih yang tak diragukan lagi pengalamannya dalam menangani petinjupetinju amatir. ’’Istilahnya sambil menyelam minum air, petinju dapat model program baru dari pelatih asing, pelatih lokal juga bisa menyerap ilmunya. Jadi kan kita tidak rugi, pelatih lokal semakin pintar nantinya,’’ ucap pria yang memasuki usia 61 tahun tersebut. (jpnn/c3/ary)

Agenda Langsung Padat, Berniat ke Pulau Komodo JAKARTA – Indonesia kembali dikunjungi oleh pembalap dari ajang balap motor tertinggi sejagat, MotoGP. Tidak tanggung-tanggung, yang menyapa ibu kota kemarin (14/1) adalah juara dunia MotoGP 2010 asal pabrikan Yamaha Jorge Lorenzo. Kedatangan mantan rekan setim Valentino Rossi ini merupakan kali ketiga setelah sebelumnya sempat kemari pada 2008 dan 2010. Lorenzo sendiri sampai di Indonesia Kamis malam (13/1) dan langsung menginap di Hotel Indonesia Kempinski. Tapi, dia tidak bisa langsung bersantai karena harus menyelesaikan rangkaian acara promosi di Indonesia selama beberapa hari ke depan. Pembalap asal Spanyol tersebut dihadapkan pada agenda yang sangat padat dan telah dijadwalkan mulai kemarin sampai 17 Januari 2011. Agenda pertamanya di Jakarta a dalah bertemu dengan teman-teman wartawan di Kasuari Lounge, JCC, pukul 10.00 WIB. Membuka perkenalan, Lorenzo sempat menanyakan kabar para wartawan yang ada di sana dan mengucapkannya dengan kata-kata dalam ba hasa Indonesia. ’’Selamat pagi. Apa kabar?’’ kata Lorenzo

dengan cukup fasih. Dia juga sempat mengomentari jalanan ibu kota yang padat. ’’Lalu lintasnya bagus, tapi di Barcelona tidak ada macet,’’ jawabnya saat ditanya oleh sang pembawa acara. Bahkan, untuk memperlihatkan kedekatannya dengan Indonesia, Lorenzo sempat memamerkan bahwa dia juga bisa menuliskan kata-kata dalam bahasa Indonesia. Sebelum berbicara lebih jauh dengan para wartawan, dia menuliskan slogan Yamaha, Semakin di Depan, di bajunya. Pembalap yang akan menggeber Yamaha M1 pada musim balapan kali ini juga mengutarakan, fans Indonesia di adalah terbanyak kedua setelah negaranya sendiri. ’’Saat saya update status di (jejaring sosial) Twitter, banyak fans yang memberikan komentar. Dan, komentar dari fans yang di Indonesia itu cukup banyak,’’ paparnya tanpa menyebut jumlah. Seusai bertemu para wartawan, Lorenzo tak bisa beristirahat karena dia harus segera menyelesaikan rangkaian syuting iklan produk motor b a r u Ya ma ha yang diberi nama Lexam. Syuting sendiri dilakukan di lapangan Voli Senayan dan wartawan dilarang untuk mengambil gambar. Lorenzo tidak sendirian dalam rangakaian proses pengambilan gambar itu. Pembalap berusia 23 ta hun tersebut juga

didampingi beberapa artis top ibu kota seperti Pandji Pragiwaksono, Andien, Raditya Dika, dan lainnya. Nah, hari ini (15/1), jadwal padatnya akan dilanjutkan dengan melakukan meet and greet alias bertemu penggemar di Equinoc Lounge, Plaza Senayan, Jakarta. Setelah itu, dia akan terbang menuju ke Surabaya untuk agenda yang sama besok (16/1) dan diteruskan ke Bali pada lusa (17/1). Selain Memiliki agenda untuk bertemu penggemar dan promosi, Lorenzo ternyata juga berencana liburan di Indonesia. Agenda meet and greet terakhir di Bali pada 17 Januari dilanjutkannya dengan rencana liburan. Tapi bukan hanya berleha-leha di Bali, pembalap berusia 23 tahun tersebut juga ingin mengunjungi pulau Komodo, Flores. Rupanya, keindahan pulau yang menjadi habitat reptil langka Komodo itu sampai juga di telinga Lorenzo. Pulau yang masuk nominasi salah satu keajaiban dunia itu dipilih untuk menghabiskan waktu liburannya sebelum kembali beraktivitas di MotoGP. ’’Setelah kegiatan jumpa fans, saya akan berlibur di Bali lalu ke Pulau Komodo. Bersantai dulu sebelum menjalani aktivitas musim ini. Saya juga ingin melakukan diving di pantai di pulau tersebut,’’ urainya. Pulau Komodo menjadi pilihan spesialnya untuk bersantai setelah mendapatkan tawaran dari Yamaha Indonesia untuk berlibur di sana. ’’Kemungkinan dia akan berada di sana selama empat hari atau sepekan lamanya,’’ terang Hector Martin, Manajer Komunikasi Manajemen Jorge Lorenzo. Diharapkan juara dunia MotoGP 2010 itu akan puas menghabiskan waktu senggang di Pulau Komodo. Dengan begitu, performanya lebih segar saat kembali menggeber motor di Sepang pada tes kedua MotoGP Februari mendatang. (jpnn/c3/ary)

Jorge Lorenzo

Atlet Dikawal Jago Tembak PALEMBANG – Panitia penyelenggara SEA Games XXVI mulai menggelar rapat-rapat koordinasi. Kemarin (14/1), rapat perdana untuk lingkup Deputi III berlangsung di ruang Bina Praja Pemprov Sumatera Selatan. Dipimpin ketuanya Brigjen Pol. Torkis P. Siahaan yang juga Wakapolda Sumsel. Deputi III melingkupi empat bidang, yakni keamanan, koordinasi protokoler, tranportasi, dan bidang upacara. Salah satu yang serius dibahas adalah bagaimana memberikan rasa aman dan nyaman bagi sekitar 6.000 Atlet, pelatih dan ofisial SEA Games dari sebelas negara peserta yang datang dan bertanding di Palembang. ’’Setiap bidang memiliki empat seksi terdiri atas para ketua dan anggotanya. Tadi dalam rapat hanya bidang keamanan yang ditambah dua seksi karena dibutuhkan,’’ kata Torkis. Para tamu ini akan dikawal personel yang jago tembak, baik dari Polri maupun TNI. Selain Atlet, sejumlah venues SEA Games juga mendapatkan pengamanan baik terbuka maupun tertutup. Apalagi, seksi yang ditambah di bidang keamanan adalah seksi Security Officer (SO) serta seksi pengamanan wisma atlet. ’’Untuk dua seksi ini, orang-orangnya harus pilihan, terutama yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris dan menembak. Jumlahnya akan kita bahas lagi. Mungkin satu atau dua orang untuk SO, diharapkan nanti berasal dari satuan Intelkam baik Polda atau Kodam II/Swj,” bebernya. Ditambahkan jenderal bintang satu ini, terhitung sejak rapat awal kemarin, para kepala bidang dan seksi dipersilakan menggelar rapat lanjutan. Mulai melakukan penyusunan petunjuk pelaksanaan teknis lapangan hingga memilih anggota bidang dan seksinya sesuai prosedur. ’’Prioritaskan orang-orang yang masuk bidang pengamanan ini adalah mereka yang memilki kemampuan berbahasa inggris dan jago tembak,’’ tegasnya. Ia berharap, sebelum rapat lanjutan Selasa mendatang, setiap kepala bidang sudah membuat gambaran kebutuhan anggaran sementara guna mendukung tugas dan fungsi masing-masing. (jpnn/ c3/ary)

Indonesia Gagal Host PD 2022 Elemen Unjuk Rasa Tuntut Menpora Mundur JAKARTA – Sebanyak delapan orang berdemo di depan Kementerian Pemuda dan Olahraga kemarin (14/1). Menggunakan mobil pikap yang dilengkapi pengeras

suara, mereka meminta Menpora Andi Mallarangeng mundur dari jabatannya. Pendemo ini menamamakan dirinya sebagai Masyarakat Sepak Bola Indonesia (MSBI). Eki Tarigan, koordinator pendemo, menilai, Andi telah gagal menjalankan tugasnya. Salah satu patokannya, kata Eki, Indonesia tidak bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia (PD) 2022. ’’Berarti Andi tak mampu berbicara

dan berbuat di tingkat internasional,’’ kata pria berambut gondrong itu. Ia menilai, Mallarangeng mestinya bisa meyakinkan FIFA agar perhelatan akbar empat tahunan itu digelar di Indonesia. ’’Sebenarnya kita mampu. Sebab, per provinsi ada stadion besar yang tinggal dibenahi kalau memang serius mau jadi tuan rumah,’’ ujar pria berkulit hitam itu. Ia menjelaskan, Indonesia masih

❐ Pasya Cll Mesuji ❐ Setio Budi Luhur CellKarimun Jawa ❐ Kriss Cell Unit 2 Tulang bawang ❐ Ngajon Cell Suka Bumi ❐ Naga Cell Teluk Betung ❐ Gandesa Kotabumi ❐ Dani Cell Hanura ❐ Sinar Dewata Banjit ❐ Kartika Cell Panjang ❐ Andien Cell Kasui ❐ Dunia Cell Bandar Jaya ❐ Is Cell Pekalongan ❐ Sarana Mitra Metro ❐ Kracet Cell Tanjung Bintang Service Center: JL.Kartini No.67 Tanjung Karang Bandar Lampung Tlp.0721 240236-264805

lebih baik dari Qatar yang terpilih menjadi tuan rumah PD 2022. ’’Indonesia juga punya masyarakat pencinta bola yang mungkin terbanyak dari seluruh negara di dunia,’’ tambahnya. MSBI juga mengecam niat Menpora yang ingin Indonesia menjadi tuan rumah bersama Malaysia pada PD 2026. ’’Kenapa harus bekerja sama dengan negara yang telah banyak merugikan negara kita,’’ ujarnya.

Dalam orasinya, MSBI yang menyebut Menpora dengan sebutan ’’Si Kumis’’ menilai kegagalan Andi juga dapat dilihat saat Indonesia tak mampu merebut juara Piala AFF Suzuki Cup 2010. Sayangnya, orasi sekelompok orang ini tak mendapat tanggapan dari pihak Kemenpora. Berorasi sejak pukul 14.30 WIB, tak sampai setengah jam mereka terus berlalu dari depan Kemenpora. (jpnn/c3/ary)


18

SABTU, 15 JANUARI 2011

Waahhh sudah laku!!!

MOTOR MOTOR DIJUAL • HONDA • Tiger 96, B, Pjk Pjg, CW, Dbl Disk, 8 jt bs tuker/+/- Hub. 0857 696 59456 REVO absolute ’10 BE Kodya Pjk Hdup Hrg 7.5 Jt Hb: 0821835 66682 / 081957320003 RX King th’2000 BE Kdy mls s.pkai 7.2 Jt NG,Honda Supra Fit’ 07 BE Kdy 5.6 jt Ng,0811726094 Supra X 125 Dbl Disk 09 BE Hitam CW Body Mesin Halus Tangan I BU;08994283000 Motor Tiger Th ’05 brg Bgs hrg 12.5Jt Ngo Hb: 081369157298 / 0813 69391938 Tiger cw 07/08 Htm Met Silver KM 16000 Gress Br Ors VRBR Stang 14.9jt Ng;7153051 Tiger ’04 CW Bdy Msn Mlus full Mdf Ban LDR, ckram Blkg H 12Jt Ng Hb: 087899295524 Honda Megapro Th 09 Hitam CW BE Kodya Brg Terawat;Hub 0821 80531414 Dijual Cpt Absolute Revo 2009 Akhir Plat Pesawaran Pjk Pjg 7.4jt Ng;081379520882 Jual Cpt Tiger CW 2010 Wrn Htm Plat Kodya Brg Mls Hub.9771181/ 081540947945 Revo 2007 BE Tgn I dari Br Merah Perawatan Astra Nego;081279 116644 No SMS Jual Cepat Tiger CW Th 2003 Gunungsugih Hrg 9.4jt;Hb 085269725294 REVO BEAT, 2010 Jl. Ratu Di Balu Dpn Chamart D 2/5 785741 Revo,Beat,Blade,kdy,TB,LS, th2010,Ratu dblau gg.Kasbun, 08127957272 Djual Cpt Honda Beat 2010 Bln 5 Wn Biru Hrg 9.8Ng Hb: 0821 76895443 Dijual Tiger’09/10 Des,Tgn I bru BU Nego 081379404665 Dijl Cpt Karisma X 125D 2005,CW H 7,7jt Jl.Pemuda 124,Hb.07219950960 • KAWASAKI • Ninja ’00 hjau 11.5Jt, Mio Sporty Biru ’09 2Jt, suprafit ’05 5.5Jt 74343353, 082180677890 Kawasaki Ninja R 02 Wrn Hijau, Ban Tubles, Hrg Nego Hub. 0813 8834139 • MOCIN • TRISEDA 3 RODA / GROBAK BE KDY HRG 8.5JT HB : 7486381 / 081272067599 Tossa Mdl Jupiter MX 2008 BE Kdy Tgn I Pemakai VR Mulus 4.5jt Ng;082175533640 • SUZUKI • Smash ’07 Biru BE kodya an. Sdri Mls 6.3Jt Ng Hb: 087899575277 Jual Murah Smash 09 BE Kdy Merah Hitam Jari2 Kondisi Bgs H 7.6jt Ng;085769985864 Szk Satria Hiu’04, Orsnl & mls Hrg Nego 081379390546,7390952 No SMS • YAMAHA • BU Dijual Mio Soul, Biru, Bln 3 Th 10, Kond 90%, hrg 10 Jt ng hub. 08992266036 Ymha Vixion’08,An sdri dr baru,Ban Tubeles 15,5jt Ng 0856 69697895 Scorpio Z CW ’09 Merah Marun BE Kodya 17Jt Ngo hb: 0813 69950733 / 08199690066 Yamaha Vixion 2008 Biru Met Orisinil BE;7445277-7571357

Xenia Deluxe’2010, Wrn Merah VVTi, AC, PS, PW, BE, Brg Orsnl 0721-7536311 Xenia Li Family ’07 1000CC Ber Kodya tgn 1 cklat Muda Hrg pas 1036Jt Hb: 08117207401 Xenia Li Deluxe ’07 1000cc Be kodya tgn 1 aqua blue hrg pas 100Jt hb: 08117207401 Classy Th 91 Plat BE AC Dingin RT PS PW VR W.Hitam Mulus Interior Sip,Hrg Nego BU;Hb 0813 79820830 Luxio Type M,Th09,Hitam,BE,AC Dbl, VR,Rem ABS,Ass AllRisk, Komplit, Blk Dp.27.5jt Ang 4.510x 29 Hub.7536362 XENIA Plus Li ’05 BE Wrn Mrh Met Pjk Bru BR,VR,PW, EM,Hrg 90Jt Ng Hb: 081272262299 Feroza 94akhr, Wrn Biru Met, BE Kdy, VrBr Bsr, PsP Pw, 54.5jt Ng 081278316141 Zebra,97 akhr,MB,pntu Blng,VR, S.systm,BE Kdy,Cat Mls 0813 69337009 Espasss ’06 Slver BE Brg Ori L/ D AC Ddn, Pjk Msh Panas,Hrg Ngo 081272197012 / 0813699 84984 Classy 91 W.Abu2 Mls AC Tape VRBR Pjk Baru BE Kdy 27jt Ng;0721.7587704 Xenia Li Deluxe ’06 Be slver pjk pjg Ac,Dgn ors Mls S.Paki Ng 0812 72120055 Taft Hiline GTS 4x2 Th 95 Abu2 Met BE Tape PS AC Velg Racing Orsinil; 082184056994 Xenia Li Delux+ Des 2009 Merah Tua Met Mls Spt Br KM 11000 Jual Cpt 115jt Ng;08127978296 TERIOS TX 2010 JAN Km 16RB BE HTM MET KNDS ISTMW H NGO 07217546094 Taruna FGX Oxxy 8 Seat 05 Merah Met BE Kdy Bd&Int Ors Mls 119 Ng; 0811794020 Xenia Li Family 08 BE Silver Met VR BR PWPS CL EM Gres 109jt Ng; 0811794020 Classy 93/94 BE S.Pake Bgs/Mls 27jt Pas! Yg Cri Mbl Murah Dtg Aja! 7570194 Zebra Strea 94/95 BE Pjk Br 4Ban Br VR AC Nyos Bd Gres S.Syst S.Pk; 085279058834 Feroza 95 BE Kdy Hijau Abu2 Ban Baru AC Jok Hdp Depan Nego; 0721.7594230 Xenia Xi Fmly 06 BE Tgn I V15 Foglamp Sound Pjk Bln 8 Hrg 109;Hb 081369170049 Esspas Pick Up ’05 ex angkut motor 42Jt Tgn 1 785741 G Lux Pick up, Th 92 Zebra Pick Up Th ’92 Hp: 7596668 TERIOS TX Advbtre A/T ’07 Be htm PWD,CTLK, Rmt, Hb: 0813 69014088 Sirion City Car Type M’08,Merah Ferary, BE,Nego hb.0813690 14088 Espas’96 Bru,An Sndri,ACDB, BDY Klng 30 jt NG 085269341499 Terios TX Adventure Matic 07 BE Hitam Pjk Pnjg;Hub 0813 690 14088 LuxioType X,Putih,Th 201,BE,a/ n Sendiri dr baru Hub.0819693596 Espass 04,B,AC,RT,S.Pakai,52jt Ng Hub.085840284009

CHEVROLET Luv Bighorn 84 Diesel AC Tape VR15 BE Ban Baru S.Pakai Hrg 30jt Ng;081369755755 TROPER ’92 sisel Be AC.PW, VR,PS,PH 081369067687 Chevrolet Pick Up Solar 81 BE Kdy Siap Pakai;081278600877

MOBIL

FORD

VELG MOBIL

TX3 GT 88 2Pintu BE TV RT MP3 CD Changer Power Subwoofer AC PW EM VR15 Int/Ext Ors Msn Ors; 9016388 Ford Laser’95 ungu BE Mesin Body Bagus 19jt Ng 0852695 23775 Bs TT Mbl Ford Laser Th ’96 slver plat B,Ac, Tip,VR, L/D,Mls H 19.5Jt Ngo hb: 081388642636 Ford Escape 2,3 AT’05/06,Coklat Muda H 152jt Ng 081279046790

VR 18 Chrome Kondisi 99% Baru Mulus BU 8jt;Hub 08994283000

BMW BMW 318i 93 An.Sdri Biru Body Msn Hls AC Dgn VR S.Pki BU 50jt;Hb 08994283000

DAIHATSU Angs Sper ringn Xenia Li DP 15Jtan Ang 3.1Jt 5 th Xenia xi DP 16 Jtan Ang 3.3Jt 5Th, Terios Tx Dp 20Jtan Ang 4.8Jt 4 Th, Terios TX Dp 22Jt Ang 5.3Jt 4Th, Pick Up DP 8Jtan Ang 2.4Jtan 4Th, Gran Max Mb DP 11Jtan Ang 3.4Jt 4 Th Prss Cpt Syrt Mdh,Bs Luar Kota Hb: Mas Anto astra Mbil 0721-7333100 - 0811721578 Grand FerozaTh 96 Mdl Rocky Orsinil Luar Dlm AC RT PW PS W.Silver Kondsi Menawan Siap Pakai Hrg 47jt Nego;Hub 081379401941 D.TARUNA th ’00 Lgkp Mls Cash/ Crdt/ TT TDP 25Jt Ang.2 Jtaan prsses Cpt data Dbntu Hb: 7486381 / 081272067599

ISUZU Panther Higrade 96 AC VR 14 Ban Baru Cat Orsinil Bdy Klg 57jt Ng;0721. 9991658 higrde ’95 Be kdy PW,PS,CL, VR, BR,ACDB,CD 12 Disc S.Ssytm Hordeng S,Pakai 0813 79780862 / 087899157822 Phanter Tl Assy ’95 BE,Ac,PS, PW,VR,Rmt,R.Tp,Bdy Mls Mrah Msn Kering S.paki H 54Jt Ng 0852 69212448 Jual phnter ’95 Ac Dble Cntral Lock kndsi Mls P. wndow Hrg 60Jt Ng Hb: 085366172222

Panther Higrd Kpsl LS 25MT 2001 Pjk Br Byr Jan’11 Silver Tgn I 115jt Ng;081272889192 Panther HiGrade’97 Biru Dp.22jt Ng Ang 1.820rbx35 085269 523775 Bs TT Mbl Panther Grnd Ryl’98,BE,Biru Met, AcDb,Vr Br Tr,Cat Mls,Msn Bgs S.Pki 081369962010 Panther Master 91, BE Kdy Vr Br, Sgt Mls Msn Ok, Abu2 Met,40jt Ng 085366622266 Phnter Deluxe ’95 Mrh BE Kdy Ac,tip Hrg 55Jt NG s.paki Hb: 0721-271259 / 081272502196 Isuzu Phanter Mls Th ’93 Lgkp, AC,BR,Pjk Bln Des BE Kodya Hb: 08127904252 Phnter Ttl Assy Th ’95 bln 8 BE Hju Tua Knd Mls AC/VR/BR/FS C/ C/K Ng hb: 081379705550 Phnter Royal th ’97 D pjk Bru w.Biru Tua Knd mls ACDB/VR/BR/ FS C/K Ng Hb: 081379705550 PANTHER PICK UP 2001 AKHR BE AC TGN I 100% ORS SGT BGS;3545 497/702195 Panther New Royal VRBR ACDB Jl Cpt 75jt Ng BE Msn 2.5;Hb 085269039888 Panther LV 08 BE Silver Rmt Pwd CTlk Tape Body Mulus;Hb 081369014088 Panther Kpsl LM 01 BE Kdy ACDB Biru Mlm Ban&Pjk Br 3112’11 Nego;0813 79199860 Pick Up 92 BE Htm Bak Br Tape Mls S.Pkai 42jt;Utomo MOTOR 07219017070 Han-Han Grand Royal ’97 BE Biru hrg 72.5JT Ng Mls Hb081369708881 Panther Pick Up 93 Tgn I 36jt;Hub 785741 Tj Senang Panther MB 91, Cat Mls,Ac Rt Vr Ps,Int Ors S.Pki 38jt Ng; 08218 3243546 Panther Grand Ryl’98,BE, Biru, H.75 Ng Hub.0721-7474738 Panther 94 Body Kaleng AC BE di Jl.Kimaja (Dpn Kimaja Icon) Phnter NU Higritd Th 98 W.Abu2 ’85Jt Ng 085269123442

HONDA Accord Th 95 Hitam BE Kdy Kondsi Istmewa;0721.7144550 All New Jazz RS Manual 2008 BE Kdy Hitam Istmw Mls Spt Br Tgn I Dr BR;7437200 Civic Excellent Th 82 Hijau Muda Body Mls BE RT Velg & Intr Orsinil Kipas Kaca Blkg Aktif 5 Speed Siap Pkai Jarak Jauh Hrg Nego; 081369242576 Honda City ’97 W.Abu2 Met S.pakai, Be Kdy BR,VR, SL, Rt, CD,Ac Dgn Hrg Ng Mnt Hb: 07217629310 / 0811796703 Jazz IDSi 2007 B Silver VRBR CD/DVD Pioneer Srg Jok Spoiler RS CL PW Mls Spt Baru;Hb 0813 69063030 Mtr Honda Jazz IDSI M/T 05 Merah, BE,Tgn1,Km 74,Mls Ori,103jt Ng Sisa Angs 7x3.670rb; 081369 674069 Accord Cielo 94/95, Hjau Met BE Kodya Cat mls Sprti Bru Int Ors CD,MP3 Pionerr Mbl Istmwa 70Jt Pas 7540505 BU. Honda CEllo ‘Th 95 Hjau Metlk Plat B S.Pkai istmwa komplt Ng 081279230004 New Honda City ’03 BE Coklt Met Paki Sndri manual Low Km, Hrg 123Jt Ngo Hb: 081933598360 Honda Jazz IDSI A/T 05, Merah B, Km.75rb Mls Ori 123.5jt Ng Hub. 08127962347 Civic, Nova 2 Pntu’88 Velg 17 Ful audio Pioner Jok Kult Mb Tech Hrg Ngo Hb: 085279575051 City Z’03 B Pjk Br Htm ,VRBR 17 Ban Br,DVD,CD,MP USB,TV, Istmw, Kss Pmki Csh/Crdt 0811 790211 Bs TT Jazz 09 S.Pakai Full Accsoris,slvr stone Prawtan Honda Hrg Nego, Hb.08111996529 HONDA CIVIC EXC TH ’81 LUP A/N SNDR MLS 12.5JT HB: 748 6381 Bs TT MTR 0819794 2199 Civix LX 88 BE Kdy Biru Muda VR15 J.Klt Bd Klg Msn Krg AC Dgn 36jt Ng; 085279614000 Maestro 90/91,BE Kdy,Ac,Ps, Pw,CD,MP3,Bru met 35 NG 07217420859 Civic VTec 2005 BE Mulus Ex Wanita Sgt Istimewa 135jt Nego; Hub 082133364111 Jazz IDSi 05 Slvr Gold BE Kdy Tg I Ors AC DVD TV Rmt S.Sys 121.5 Ng;0812 79609900 Prestige 89 Akhr B Trwt BE AC VR16 CL PW Cat Open 31 Ng; 0813791800 01-7380001 Prestige 88 Htm Mls Ors Bd Klg PS PW AC Dgn, Pjk Br 34.5jt 0813 m69554421

New City 2004 AT Hitam BE Kodya KM 50rb MUlus 120jt Ng; 085369431089 Stream 02 Silver Met BE Body & Intr Orsnl Istmewa 139jt Ng C/K DP Kcil ;0811794020 Jazz IDSi 04 Matic CD DVD+TV Gres Mls Spt Br T.Cct 119jt Ng;081179 4020 CRV 06 Silverstone BE Kota KM 40rb Kond.Sperti Baru Hrg 205 Ng;0811790626 All New Jazz RS Manual 2008 BE Kdy Hitam Istmw Mls Spt Br Tgn I Dr BR;7437200 Genio 92 Biru Kehijauan Orsinil L/D bgs Lengkap Siap pakai 51.5jt; Hub 081369388090 Jazz S MT 09,Biru Muda BE Tgn I Pjk Br F.Vrsi KM 13rb Khs Yg Hobi H 175 C/K TT;Utomo MOTOR 9017070 All New Civic 1.8 AT 08 Htm Tgn I Nopil J.Klt Srvs Honda C/K TT;Utomo MOTOR 9017070 jual Hnda Accord th ’84 w.biru BE Hrg 15Jt Ng hb: 07219360471 Civic Wonder TH 87 W.Putih Plat Kdya Hrg Nego;Hub 0811794499 Wonder 87, W.Putih BE VR, AC, Hrg Nego Hub.081369362318 Honda Jazz th ’04 Plat BE lgkp Kndisi Trwt Hb: 081279215060 Honda MAESTRO ’90 Slbver AC Dgn Ors 40Jt Ng 081379215595 Jazz IDSi AT 05 Mrh Ori B Hrg 121.7jt Ng KM 76rb;Hb 0857589 71234 New City 04 Mnl F.Orsnl BE Kdy An Sndiri KM Rendah;Hub 0812 72857324 City 97 BE Silver VRBR Terawat Siap Pake Jual Cpt;Hb 0721. 7493357 CRV 03 Mls, Ori,Msn Kering,Kaki2 Bgs Tlp.7521123 Jazz 04 B Abu2 Met Hrg 110JT Nego,Hub 085269781246

MAZDA Mazda Vantrend 1994,BR/VR,AC, Tape,PS,PW,BE kdy,Pjk Bln 9,W.Hijau tua (orgnl) ,0813791 77092 MAZDA Th ’83 Hb BE Kodya Ac, Tape,DVD,CD, Bdy Mls hrg 15.6 Jt Hb: 0721-3553153 / 0816402 141 MAZDA mr TH ’91 BDY KALENG ac,mSN oKE H 15.5jT, 0813 6977 5955 - 9775504 Mazda Capela ’90 BE Ac/Tape Msn Bgs Pjak Hdp 23.5Jt tlp 7549 115/081541061882 Ngo. Astina 92 B Black Kondisi Oke J.Cpt 36.5;Hb 085279881789 Interplay’91,BE,AC,Lgkp,Int Ori,Cat Bdy Msn Bgs 31jt 0819 7996616

MITSUBISHI Lancer Evo4(Ck4)’97 Silver V16,Int Rapi, Prwtn Bngkel Rsmi, ACDgn, Plat Bln10, BE Kdy,S.Pkai 081369152999 Mits Truk Doble HD PS 125 Th 2008 Akhir BE Kuning Kodya Bagus Tdk Kecewa Siap Pakai Bak Tinggi;Hb 082176071817 Mitusbihsiprmo, Triton, Lncer Grandis serba 9Jt ,Tss Pu 3 Jtan, L300 4 jtn, Colt Disel 5 Jtaan, Hendra 07217365003 / 08536900 3888 Kuda -VB-2W 03, 2000cc, BE Bnsn PW,PS, Mrh Marun, AcDBL, S.Pki Hrg Ng Hb: 081273615677 Lancer Evo 3 ’94 Slver,mls, rapi, trwt,pjk pjg,Ngo pmnt Serius hb: 085279695551 Mitsubshi Kuda Spr Exeed solar th ’00 BE Kodya Full Variasi 78JT Pas 0721 7512525 / 08127925 6600 Kuda 02 Spr Excd Bnsn,BE Kdy, Slvr Ac Db Vr,Rmt,PwPs BU85jt 081274509966 Lancer 93,W.Abu2 Efi,B,Pjk Br, Ring16,PsVrPw Hub.081379 459844

Lancer SL’81 Biru AC Mesin Body Bagus 13jt Ng 085269523775 Bs TT Mbl Lancer Evo 6 Th 03 Merah Dunhill BE Pjk Br Gres F.SOund Mewah 110jt Ng;0811794020 Colt T120 SS PU’07, Pjk bln 9,BE,W.Htm,S.Pki 081369792222 Mits LANCER EVO 6 th ’03, BE Kodya Slvr Hrg Ngo hb: 0812 7242682 L300 Pick Up Th 97 BE Siap Pakai Hrg 45jt Nego;Hb 081379099502 Kuda Grandia ’02 BE Ng Msin Bdy Ok 081379640000 / 0813692 14444 L 300 PU th’04 Msn sasis Ok S.pkai Hnya 65 jt Bsa Krdt 0812 7225440 L300 Pick Up Th 07 BE Hitam Ban Baru Siap Jalan;HB 0813690 14088

MERCEDES A140 Th 02 Volcano Red Pemakai Brg Simpanan Tnp Cacat 100jt; Hub 0721.3690770 Mercy 300E Th 89 VR 18 MP4 Hijau Met Two Twon Tgn I dari Baru;082183386012

SUZUKI Futura MB ’92/91, BE, Corolla DX 81, Kond bgs, H, Ng 07219351195 Baleno Th 2002 BE Kdy Hijau Met CD MP3 Jok Klt KF 3M Rmt VRBR Mls Istimewa Sndiri Djamin Puas;7437200 Forsa Aminty ’90 BE kdy AC,PS, PW,CL,Rmt Ban Bru Smua VRBR,Bdy+msn 100% Mls Hlus S.pki 085269688588 Carry 90 BE Adiputro Biru Malam Body Mulus VR Pajak Baru Siap Pakai Luar Kota Hrg Nego; 0813 79401941 FUTURA GRV th ’00 w. Gold Mlus BE tgn 1 AC,DB,Tape,VR,BR, Bdy msn Ok Hrg 50Jt Hb: 7476005 / 081541364022 FORSA GLX TH ’88 AC/RT/VR/ PW/CL/EM BE KDY HRG 23.5JT HB: 7486381 BS TT MTR 0812 72067599 BALENO Next G th ’03 B Biru Mls Ors AC,CD,Pw,Rmt 85Jt Hb: 0819 7950496 APV Dlx 2004 B Pajak Baru Tape/ CD Dbl Cabin Mulus;Hub 0812793 40475 /081279629000 ESCUDO ’95 BE Biru Met ors,Mls Lgkap km Rndh 68Jt Ng 0819 29874469 Carry 1.0 Th ’90 Merah Bdy Mls, S.jlan,Velg Racing,Ban Bru Hrg 24Jt Ng Hb: 083179541445 Baleno Millemnium Th 01 Biru Met 100% Orisinil Lngkap;Hub 7189819 TP Futura MB GRV 96 BE Kdy F.Ors Istmw Biru Toska ACDB BR;759 2070/ 081279552222 Jimnny ’88 BE htm bdy Mls + msn Stdb Ban Bsr 26.5 Jt 0813795 22036 / 9778440 katana ’90 BE, AC,TP,BR, 5 speed Bdy Kleng Rapi 30 nG hb: 0812 72499499 Jimny 86 BE Cat MLs Hrg 21jt Ng;Hub 0721.3666928 Jl.Imam Bonjol 292 Gedung Air APV Type L BE Kdty Merah CD Power VR Ban Baru 90jt Ng;0852 79995961 Amenity 90 Hitam AC Tp VR PW CL Int Rapi Pjk Pnjg Pemakai; 08127204199 suzuki Estem th ’93 Plat BE kdy AC,VR,Ps,BR, 37Jt Ng TP Hb: 081369231982 Katana GX th ’99 BE kodya w.Hjau Met PS,CD,radial H 50Jt Ng BU Hb: 081369474291 VITARA ’93 4x4 BE CD,AC,Cl, BR VR Msn Ok Bdy Mls Hb: 0721938 0007 / 7488665 APV, type L th ’06 BE W.Biru Kdy Kndsi Ors hrg 89.5Jt C/K Hb: 081379705550

Vitara Th 92 BE W.Hitam PW PS AC EM VR Pjk Pjg Orsinil Pema kai;081379228679 Katana Gx 93,BE Kdy,Tape AC,Ful Klg Orsnl Cat L/D,Biru Met 08127966802 APV Grand Arena 2008 BE VRBR ACDB VTrwt Jl Cpt 120jt Ng; 0812 79339032 Baleno Next G Matic 03 BE Gold CD Rmt Jok Klt Kk Oke;Hb 0813 69014088 Forsa Amenity 90/91 BE Hitam Sound Syst S.Pake Luar Dlm Bagus; 081379273191 Carry 1.0 Box alm jrg Pki Th ’06 tgn 1 56 Jt 785741 Karimun Estilo 2008 B VXi 1100cc Kuning Met Trwt H 89jt;Hb 7373757 Suzuki APV Tipe L,wrn Silver, Orisinil hub.081279780224 Suzuki Katana GX wrn Biru met, F.orisinil Th 94 Hb.07217563068 Jimny 85 BE 4x4 Biru VR Brg Mls Siap Pki Hub.081369583999/ 9798756 Suzuki Carry ’10 Pick up th ’94 Hrg 23.5 Jt Hb: 082183550022 Carry Pick Up Th 86 Hitam 13.5jt MUlus Pjk Mati 2th; 081380 903979 Escudo Th 94 VR BR Hijau Metalik BE Kodya;7476843 Katana 88 BE Kdy W.Biru VR 26jt Ng;Hub 081540015809 Futura GX MB Th2006, BE Kodya Hub. 0721-7630402 Futura PU Th2008 Bak Kargo Besar Brg Istimewa 08127906520 Putura GRP ACDB Msn Bgs Bdy Klg S.pkai Th’97 08127225440 Katana Th 90 BE Warna Merah AC Cat Mulus;0721.7514339 Esteem 93 BE Luar/Dlm Bgs S.Pake Kondsi Mbl Sehat+Trwat 38jt;7330433 Baleno Matic 00/01 BE Slvr mls audio kondisi prima,0812 7942 7235 TP Carry Pick up’85 Bru,Bdy cassis Bgs S.Krja,BE Kdy NG 0812 7250 2224 F o r s a G L’ 8 7 , A C , K o n d . M l s , S.Pakai,H Ng BE Hub.0812 7957423

TOYOTA Corolla DX 81 AC Rc Mesin & Cat Ok Siap Luar Kota;HB 085269 626719 LGX 1.8 EFI 2000 BE KDY HIJAU MET ACDB PSPW MULUS TRWT; HUB 081367572075 Soluna GLi 01 B Biru Met Body&Int Ors Mls Skl Gress PWPS CL EM 77jt Ng;0811 794020 Soluna Gli 01, Silver, BE Kdy, AC, RT, VR, BR, PW, Istw 0812723 75188 LGX 1.8 th ’03 slvr, Jok smi Klt, Fulvar, Tndk Dpan + blkg, Spoiler, Footstep Mangkok, Deck Up, Ban Bru,Pjk Bln 7, Mls Luar dlm Hb: 085669734488, KOBUM Kjg Grand Rover Extra 94 6Speed Hijau Silver PS PW ACDB Sgt Dingin CL Remot DVD VR Ban Baru Semua Suspensi Lembut 49.5jt Ng;085279844798 Kjng Pick Up th ’89 W.Biru Ram Grand Cat bru msn chasis Bgs Kodya An, sdri Pjk bru H 37Jt Ng Hb: 081272139345 / 7363298 T.Vios ’03 Slver Met Body Costum, S.Ssytem,B.Radial 19', BE Pjk Bru (July) hb: 081632 90701 / 08154180691 FORTUNER EURO 2 Diesel,C/K Bng 6%,Ban Srep,Blm prnh trun,th’07 pmkn 08,bln 2,istmw,spt br pmnt srius,Hrg 290 jt,0813 79298888 Innova G’04 Bsn Merah Met Mls Plat BE 61 CU, Pjk Bru asrnsi, audio SQ, tgn 1 BVR 18,Bonus bv stdr Hrg Ng Hb: 08170782970 Avanza G 05 Ac Db M<rh Marun BE Kdya An. sdri Dvd / Tv s.Sstem lmpu Blkg mdel 2010 116 Jt Ng 081369177040 Kjg Astra 95 BE 5 Pintu VRBR PS AC Dobel CD Peminat Hub 0721. 7161032,Jl.Kopi Utara 6 No.32 Perum W.Halim (Ibu Mitha) TP Kjg Grand Extra Th ’95 BE Kodya Lng, W. abu2 Met ACDB,TR, PS, PW,CL,Rmt Spakai Hrg 69 Ng. Hb: 085279460746 NEW INNOVA G DIESEL 2009 AGUSTUS EURO KM 12RB BE HITAM FULL VARIASI ISTIME WA ;HUB 081279109500 Inova G 09 Disel2.5 BE Kdy Silver CD DVD TV 3 Unt Lis Body Spoiler Jok Klt Stabilizer King KM Rndh Mls Bgt;082183837474 Metro

Tyta COROLLA All New th ’96 Srt Lgkp, W.Htm, Plat B Hrg Ng hb Bpk Andi Afrrizeno 081379799951 / 081279769655 Kijang Astra 96 1.8 B Putih Tgn 2+Faktur Mdl Grand AC VR15 BR CD CL Alarm Jok Klt Bd Klg Int Msn Trwt BU Hrg Ng;7154369 Kjg SGX 7K 1.8 Th 95 Akhir Hijau Plt Jkt W.Hijau Met Body Klg CD Pwr Hrg Nego;081379460072/ 0721. 7381746 Avanza G VVTi Th 08 BE BL Slver Mls Ors Rpi L/D RT DVD Pioner Trwt Pmki; 0721 7529161 Avanza G ’08 akhir Bln 9 merah met BE, sprt Bru H 137 Jt Ngo Hb: 081369154004 INNOVA G’05, HITAM, BE KDY, AN SNDRI JOK PATEN PANEL KAYU FULL VARIASI,MLS HB. 08127970022 NEW CAMRY Th’04,wrn Slvr, istmw, pjk br,ban bru,pmnt srius hrg 155 jt,081379298888 Vios G Th 2004 BE 3 Angka Warna Silver Metalik Kondisi Ok Jok Semi Kulit;Hb 3638000 LGX 02 Akhir Pjk Bln 10 New Model Gold Met Spoiler Footstep Srg Jok Jreng Tgl Pakai Aja; 082183837474 Mtr Starlet Th 85 Tipe 1.0 AC BE Pajak Bln 01 Siap Pakai Hrg 23.5 jt Ng;Hb 0812 72330078/7570552 Innova G Bnsin 05/06 slver palt B cntik, jok klt, Velg 17, s,sstem, Km rndah Hb: 0811795072 / 0811 796507 Kjg sper Ori ’90 BE Biru Met Pajk s/d Febuari 30/2, Velg Lgx Hb: 081279710046 / 081369413322 Inova v’04 akhr BE Favorit, htm, Tgn I ex.wnt ban bru j.klt mls istmw hrg NG 081279491111-0812796 97777 Avanza tipe G th’05,PW PSCLEM alrm,TV DVD,S.sistem Pwr ampli Over Krdt 20 x 2800 rb,0721 271374 Camry 3 OV’03 Gold Automatic, Bs Pinjam KTP,Plat B,H 149jt Hb. 081379228022 Kjg LSX’01,Solar,Silver,Plat B,Ors,Mls,Pjk Pjg,Pemakai H 105jt Ng Hub.081379639786 / 9764697 Kjng SSX Caps th ’00 Hjau Met AC/PS/PW Pmakai Jl.Dr Cpto Gg. Sri rjeki II/ 69 Tb Hp 08127904517 Kgj astra Th ’91 Akhr BE pjk Br Biru Met AcDble,Pw,Pjk Br Msn Krg bdy Bgs Hb: 081369962223 Avanza G’08,Silver,BE Kdy,Tgn1, Km.Rndh Hg Nego 0812721 94545 Starlet 1.3cc’88,B,Htm, TP,PW, AC,Rmt, Pjk Tlt,30jt Ng Hub.07219791263 Djual Cpt Grand Extra’95 Orsnl An.Sndri, BE Kdy, Abu2 Met, Hrg. Nego Hb.08127915255 RUSH TYPE G’09 HITAM, BE KDY, TGN 1, TV, FULL VARIASI, MLS ORS 7391314 LGX 04 EFi Bensin Pjk Bln 11 Spiler Lis Body Mulus Banget 082183837474 Mtr Avanza G Agt ’04 Slver BE Kdya Mls Ors Rapi TV/DVD, 110 Jt Ngo Hb: 081541127456 Jl Cpt kjg Astra ’93/94 tgn 1 BE Kdy LgkpBdy Kleng, Ds.Sdan Msn Krg 6Speed H 58Jt Ng 0721 7309648 Kjg Spr Astra 91 BE Merah Ram Grand DVD CD Rmt 47jt Ng;0852 69811107/ 7373235 Kjg Sper ’87 B ACDB Tape, Lamp Grand msn S.pakai Hrg 29Jt Pas 085368672602 Djual Kjg sper G ’95 BE Kody, PS,PW,Rmt Bgs S.pakai Hrg 68Jt Hb: 08127933859 Corolla Twncm 88 1.3 BE Kdy VRBRCL Ors Lr Dlm Istmw 37.5Ng; 260230/0812 78 382937 Corola DX Th ’80 BE Kodya W.Biru AC Hrg 14.5Jt Bs TT Mtor 081279767561 Corolla Twincam 1.6 LB Th ’88 Hjau Plat B Bgs, VR,BR,AC, Hrg 38.5 Jt Hb: 3672989 Kjg LGX ’04 Minibus, BE W.Htam, Bnsin 1.8 Mls AC Tip,Rmt 08536 8805895 Kjg astra ’92 B, 6 speed AC,DVD, VR, lamp Grand hjau mls s.pakai 47.5JT 081369678629 Soluna 02 Hitam Met Bagus Sekali Hrg 56jt Lok,Blkg Mal Kartini;Hub 082180543354 Kjg Super Astra 6 Spd 90 BE Kdy VRBR Abu2 46jt Ng;Hb 0812 72801999 Kjg LSX 98 AC Double TV DVD PWPS Central Lock 96jt Ng;0852 79953249 Sedan Corolla altis 1.800Cc th ’02 w.htm BE Hp 081373222629 (0721) 260971

Kjg Rover 90 AC DObel Blower BE Kodya VR Baru Tape DVD Hrg 33jt Ng;085269541115 Innova, ’05 Htm Tipe G pjk ln 8, City ’08 Slver, Vtec pjk Bln 6 Hb: 087878271003 Toyota Lx New ’04 Htm Met ACDB,PW,PS,VR,Rmt TV/CD Hb: 081279439654 / 081541555393 Corona Twincam 90 BE Pjk Pjg AC PW VR 22jt Ng;0721-7300209 Bs TT Mbl/Mtr KJG SPR RVR TH’94 PS/PW LUP MLS CASH/TT/CRD,TDP 20JT,ANG 1.5JT AN HB: 7486381/ 081272067599 RUSH tipe S th ’08 slver BE kdy Tgn 1 Jrng Pakai Spert Bru hb: 08127902028 VIOS ’05 Slver B, VR,BR, RT, AC, PW,ALRM,Ex Blue Bird istmwa 081272834581 / 7494658 Avanza S 08 Akhr B Silver Mls L/ D Gres Istmw Spt Br Hrg Ng; 0812 72 103634 Kjg Kotak 81 Merah Ban Baru Msn Mulus Hrg 14jt Nego;Hub 0852 79193345 Charade ’86 pth BE AC BR Tape, Bdy Starlet klg 21Jt Ng HB 08127936828 Corolla SE Saloon’86 BE kdy,Bru,AC,Tape VR BR H.27 jt Ng 081272801999 Tyt Starlet’87 bru BE Kdy Pjk bru,Tyt Kjg Sper Astra Th’89 mls S.pkai 0811726094 Soluna Gli’00, BE,AC,PW,VR,Asli Prbdi,Kond Ok Hrg68jt Pas 081272701555 Dijual New Camry 2.4 BTh 2008 Bln 11 Matic Warna Silver KM +/5000;Hub 082176007621 Grand Xtra 93 B Biru Met PWPSVRBR ACDB Msn Bgs Srt2 Lkp 65.5;081379 905253 Avanza G Th 09 B Silver Met KM 11rb Gress Msh Spt Bru Komplit 139jt Ng;0811794020 Innova G 04 Biru Pjk Br Tgn I BE Serv. Astra Jok Klt Ors Trwt;0813 80432463 Innova 08 Euro 2 Bsn BE Kdy Silver Met Bd&Int Ors Mls Gress 188jt Ng;0811794020 New Innova Bensin 2009 BE Kdy Hitam Jok Klt KF VKool Ass.Allrisk KM 20000 Istmw Spt BR;0812 7940150 All New Avanza 1.5 Tipe S Th 2009 BE Abu2 Grey Mica Ass. Allrisk KF VKool Full Vrsi Istmw ;081379088875 Inova G Bensin 2006 BE Kdy Silver KF VKool TV DVD CD MP3 Jok Klt Mls Istmw Spt Br;7437200 Starlet 92,1.0,Abu2 Met,VR,AC Dingin, CD,41Jt Ng Pjk Pjg, 0812 72522842 Kjg Rover 94,B,PS,ACDB,VR,RT, CL,PW, S.Pakai,53jt Ng 085840 284009 Harrier’L Prmium 2.4 Heater Silver Tgn I Pjk Br H.515 C/K TT; Utomo MOTOR 9017070 Innova G 07 Euro BE Silver F.Vrsi S.Pakai H 182jt C/K;Utomo MOTOR 9017070 Innova V 05 Hitam BE Ban Bsr F.Vrsi S.Pki H.165jt C/K TT; UTomo MOTOR 9017070 New Vios G 08 Htm Tgn I Nopil KF VKool H.168jt C/K TT;Utomo MOTOR 9017070 New Innova ’08 Bln 10 htm type G, kodya Tgn 1 , 190Jt 0813790 54225 NEW INNOVA ’08 Bln 10 Type G Kodya Tgn 1 190Jt 081379054225 Soluna’01 Htm, AC Dgn, Sound, Rmt, Msn Bdy Oke; 0853665 99889 Avanza G M/T’09,Silver,Jrg Pkai, Jok Klt Hub.081369014088 Kjg PU’90 BE,Putih Mls Casis & Msn Bgs, Siap Krj Hub.085768 260913 Toyota HARDTOP ’82 BE Lgkp Full Modif Mls, S.pakai hb: 0813 69616770 Kjng SGX Th ’00 BE Biru Met Ors 107Jt Ngo Hb: 081369432545 Toyota HARDTOP Th ’82 W.Biru Mls Hrg Ngo hb: 08127961930 Kjg MB Astra Long 92 Merah BE Kdy AC Double 48jt Ng;Hb 081279058819 Kjg Pick Up th ’95 W. merah Met BE Hb: 351531 Starlet SE13’90, Abu Met, Ac Dgn,VR14,Bd Klg Ors 082183 283661 Kijang Lsx 2002 Plat B, W.Merah Hrg.110jt Nego Hub.081381513 904 BU Kjg Grand 95, AC DB,PW, VR, Int Orsnl Hrg 68jt Pas Hb.081272 701555


SABTU, 15 JANUARI 2011

Jual Cpt Kjg PU 90, BE, Wrn Pth Hrg 38jt Nego Hb.081279668186 Krista Diesel BE 98 Mulus Hrg 98.5jt Ng Ori An.Sdri; 0812723 2535 Kjg Astra th’85 BE AC RT VR rapi Hrg 22.5 jt 081369279234 Jual cpt AVANZA th ’05 bdy Mlus Pajk Feb, Ngo 0721341288 Great Corolla 1.6 Th 95 Wrn. Merah Mulus BE;Hub 0813 69586888 Kjg LX 01 1.8 VRBR 5spd PS Cat Msh Asli Jual Cpt;Hb 0813796 21512 Corona 81 BE Mesin Ok Hrg 16jt Nego;HUb 081379438987 Kijang LGX’04,Silver,B,S.Pakai Hub.085269057186 / 0721254202 Starlet’88,Merah,BE Kdy, AC ,Ring 15,25jt Ng 081272040049 No SMS Avanza G’08,Slvr,BE kdy,Mls L/ D,135 Jt Nego Hb.085368385295

TIMOR TIMORSOHC 01 Merah BE AC TR,VRBR,PW,CL,H 38jt Ng;Hub 081272379002 Timor Th 2000 DOHC Biru Met BE Kdy Orsnl Spt Baru Kmplit Pemakai;081379981018 Dijual Cpt BU Timor DOHC W.Hitam BE An.Sndri Pjk Bln 12,CL,VR,CD,PS,Rmt,AC Dgin, Hrg 43jt Nego;Hb 081272271707

RUMAH DIJUAL Jual Cpt Rmh Jl.Palem Raya No.25 Beringin Raya Kemiling, Sdh Renov,LT 100M Hrg Nego, Hub 081379020654/0813699 63666 Rmh LB/LT.74/120 SHM S.Pakai Huni Air Byk Scrty 24 Jam Lok.Strtgis Jl.ZA.P.Alam Prum Bumi Pspa Kencana (Blkg Gdg S2 UBL) Hrg 333jt;Hb 9984560 Djual Rmh Mwah Pnpilan Mnwan L.Tnh 296m, Lb 300m, 2Lt, Grasi 2 Mbil Atap Beton, Rngka Baja Kyu Kusen, Jdl Pntu Mrebau, Lntai Granit, Pmns Air, Air Pam, smpingnya TamanPasung, Hrg 1.5M, Ng Perum B.Kencana Hb: Loksui 081379450678 Rmh Bru Djual Cash Perum Surya Indah Jl. Sitara No.2 Natar Lt 175/ Lb 80,300M Dari Rs / Sklah, Yadika SHM, IMB, List 1300Wt, S. Bor Hrg Ng Hb: 085366127777 Rmh Mnimlis LT 10x20/B.200m2, Hor deng,Kc Patri, S.Bor60m +J.Pump, F.Prfile,Perum PNS Daedong,Wyknan, Nego; 081369 442255 Dijual Cpt Jl.Ratu Dibalau Gg Seroja Tp 36 Smr Bor Tj.Senang BDL+Tnh Jl.A.Rasyid,Lamsel Ls.800m;Hb Ibu Armiana 0815400 25679/0852798733 34 /0721 781346 LIPO KARAWACI UTARA dkt Hyprmat Baru LT144M, Lb 160m, 2 Lt, 4Ac, Kthcset, Jalur Underpas Ke Sprmaal & Fly Over Dr Sper mall Hrg 760Jt Hb : 0811726508 Rmh LT/LB 570/120,Asri,SHM,Gg Dadali IV,No 204 Kotabumi Kota,H 350Jt,NG,Hb Bp Darsono 0819 27891910/081997028897 Rmh Dijual Lt/Lb.190/117 Jl I.Bonjol Gg.Beringin 26/309 Lbk manis Tkb Blkg Htl B.Kuning Cilamaya Dkt Psr Gntg 085669 905099-081369169033

Timor’96,BE Kdy,Cklat Mda,Brg Bgs skl,37,5jt Ng Hub.081369 383113 Timor TH 98 DOHC BE Kdy Pjk Pnjg W.Krem Muda Siap Pakai AC PWPS Velg 15 Sound Lkp,Pkaian Sndiri, Dijamin Ok Hrg Nego;0813 69644403 Dijual Timor DOHC 97 Silver BE Kodya VR AC Dingin CD Tape; Hub 081280426589 Pringsewu Timor Over Krdt 99/00,Coklat, BE,Sisa Ang 23x1.3jt Blk Dp 27.5 Net; 081379459844 DOHC 2000 BE Kdy AC DVD Ckt Met Bd Mls Pki Cwek;78452708137969 5676 SOHC 99 Akhr BE Kdy Pjk&Ban Br Slvr Met Tp AC PWPS VR CL 42.5jt; 081369241011 Timor Th ’97 W. Biru Plat BE Kdya So AC Luar Dlm Ors H 38.5Jt HB: 081279436333 SOHC 96/97 BE Biru Met Bdy Mls Msn Hls Audio Jok Klt Siap Pkai;087899114700 Sephia 01 BE Prb AC Dgn PW CL VR16 Jok Klt Int Rp S.Pakai BU;081369921483 Timor’97 Sohc AC,RT,RD, PW, PS,RMT Bkn Ex Taxi mls enk dpkai 34 jt NG 7542610 Timor SOHC 97 AC Tape Hrg 39jt Nego;Hub 081540050550 SOHC’98, B, VR-15 Lgkp Mls L/ D Hb.0816409495 Timor Th ’99 Dohc Biru Tosca BE Hb: 08127903581 Hrg Ngo

DOHC 00 Hijau Met BE Kdy PW PS CL AC BU 46jt Ng TP;0812 71809059 Timor Doch’97,BE, AC,PW, VR BR,Pjk bru,Rmt 38 jt NG 081369 636254 DOHC’97,Coklat Muda, BE (Proses), Asli Prbdi,Kmplit,BU 43jt Hb.7442929 Timor DOHC th ’01 CD/AC/RMT BE Kdy Hrg 44Jt Ng 0812722 91818 Timor’98 Akhir,B,Sound,CD,Ban Bgs,Merah 37jt,S.Pkai 081273 964272 SOHC 96/97,Gold,KM 140rb,42jt / Ng Hub.087899148800 / 996 6961

Djual Rmh Baru/Lux LT/LB.135/ 58 2KT Bsr List 1300 Jetpump 30m Jl.Nusantara-Pujangga Alam Garden C1 No.4 Kdton B.Lpg Rmh Lt/LB 335/250 2 Lt, 4Kt,3Km, Grasi, Lstik 2200, Tlp, Ruang Kel Luas, Lok Jl,Urip sumhrjo, Gg perwira 1 No 21 skrme Bdl Hb: 081514345650 Rmh djual Lt 869 / Lb 500m Lntai 2, 7KT,Bgunan Th ’06 Jl P.M Noer Gg Karya Muda Hrg Ngo hb: Hi Tanjudin Barto 08127244595 SHM 5KT 4KM Grsi 2Mbl Full Krmk LT/LB 200/190 m2 H 250jt Jl.Pramuka Dkt Kantor Camat Rajabasa;081540820758 Rmh Lt 105/36 Renov,Prm Nusantara permai Blok E 5/9 Campang Raya BDL 85 Jt Hb: 081279579856 / 085788526924 Jual Cpt Rmh Mnmlis LT 100/54 Kt,KM,Air brsh,pgr,grssi,tlp + speedy,Griya sukrme 135Jt Bs Tkr Tmbh Mbil Hb: 07219906698 Djual Cpt Rmh + kontrkan 22 pntu dgn ls, Tnh +/- 3000 mter djln Indra Bngsawan no 70, Rajabasa Bdl Hrg 1.8m Ngo jk Brmnt Hb: 082175985806 Rmh LT 164/LB 130 3KT 2KM Gipsum Grsi Lt.Krmik Bngunan Baru Smr Bor,Jl.P.Legundi Gg Mawar Skrme BDL;0813693 15977 Rmh 2Lt Hook Jl. Mega no 3 Kt spang, SHM, Lt/B 400/200, Skt,AC, 2300wt,Pam,Smr 0721 7311170

Perum Korpri B12 10 LT/LB 425/ 250m 5KT 3KM SHM Tlp Air 2200w; 08127936828 2Lt, Gt, Ryng SHM Lt/Lb 550/400, Sea Wiew 8 Kt, 4Km, 6Mbil 1.1m Ngo 0816404258 DJual rmh (dpn Pzza Hut) Jl,Zainal Abdin Gg Damai No 1 Lbuhan Ratu, Bdl Uk 13x27m2 SHM Hb: 0815401159 Ibu DEWI Jual Cpt rmh Tipe 36 Kt 3 Smr Bor grasi Lt 90m Perum Plapa indah blok B No.2 blkg tmn Bdaya Hb: 085279950005 Rumh Bserta Kos2an SHM Luas 449m2, Jl,ZA.Pagar Alam 99 Mga (Blkg united Trctor) hb: 08128001791 - 085269108654 Way Psang 9C Phman, SHM, Lt 280, Lb 200, 5KT,4KM,2 Lt View Laut Pam + Bor 085369007050 Hrg Ng INGN HUNIAN ASRI DESAIN, HRG DAN LOK YG SESUAI DGN SELRA ANDA HB: VICON 0853 69700076 Rmh SHM 125m Grasi 1300W Pam, Hrg 235 jt Tlp Jl, St Haji 51 Kt Serpang 08975499706 Rmh 2Lt SHM, Lt/Lb 107/150 Griya sukarame Hrg 200Jt Ng Hb: 082180477527 Rmh Jl H.Agus Salim Kmp. chitra Prsada M3 4Kt,2Km, S.Bor Grsi lst 1300w, 7469946 / 0811728250 Rmh SHM LT.317/LB 112m2 Listrk 900w Sumur Bor 4KT Dpn Mal Kartini;081272781133/0858 40151212 Djual Rmh Komp, Jaya Permai C15, Jl. P. Mrotai B.lmpung Lt 150 Lb 100 3 Kt dpan lap. Tennis Hb; 081379358133 Rmh Lt 300m, Kt 4,Km3 Jl. Wortel No.3 Jgbya Hp : 081540825777 / 0811729565 07217142888 Djual cpt BU rmh Dbukit Kncana blok V No.04, TB/ LT: 65 / 144 Brmnt srius hb: 08127985103

Dijl Rmh LT/LB248/120m2, 3KT,2KM, 2Dpur,Grsi,1300w, SHM,Jl.P.Polem Gg.Randu No.35 TKB H 250jt Ng TP 0857898 95556/081369798533 Djual Rmh Type 25m, Lt 72m, hrg 85Jt DP ringan D prum Silva pesona Jl. Pramuka Gg Vanilli Dpan Pom Bnsin BDL Hb: 0852 69609326

19

Waahhh sudah laku!!!

OPEL Blazer Montera Th 2000 Hitam KM 90rb Tgn I Pjk Pnjg Msn & Kaki2 Ok DVD Sound Syst S.Pakai Cash/Krdt DP 26jt Ang 1.8jtx21 Bln/Cash 63jt Ng;Hb 0811720894 Optima 96 DOHC 1.8cc Biru Tosca Cat Orsnl Mls CD Istmw Tgl Pki H Nego Sperti Baru;Hub 07217550273

TRUCK Tyota Dyna paket 2011, 110& 130PS, HT,ET,ST,XT & produk Toyta Lainya Siap Bntu Hb: 0811728287 / 07217432928 Truck CD 120PS Intercooler Bak+Ban Bgs S.krj C/K Ng DP Rndh Hb: 081379705550

truck CD 125Ps Intercooler Trb 08 B S.krj Bak + Ban Oke C/K Hr Ng 081379705550 Dump Truck 120Ps Th ’03 BE kdy Kaps 4-5 Kbk s.Krja C/K Ng Hb: 081379705550 Engkel, BE, Daihatsu Wrn Biru Bak Besi, S.Pakai, Hrg 42.5 Nego Hb.781618/7334476 Dyna 130HT Plat BE Th 08 Turbo Msn Ori Siap Jln Trwt;0721 9912112 Truck Mercy MB 700 ’95, BE Pjk Lgkp S.pki Bu hb: 7516501 / 708385 Colt Diesel Ps 120 Th ’05 BE kodya Tgn 1, S.Pakai Hb: 0811 798569

KIA Carnival GS 00 Abu2 Full Orsnl Mls 8Seat AC Dobel Sunroof CD TV Komplt H Nego S.Pki 07219772889 TT Mau Carnival GS Th ’00 Bnsn Slvr Full Ors Mls 8 Seat Ac,Sunroof, VCD, TV, h 71 Jt Ng Bs krdt S.pki 081927880855,08137973900

PEUGEOT PEUGEOT 505 GT, KARBU RATOR TH 88/90 LUP MLS HRG 14.5 JT Hb: 7486381 BS TT Mtor 081272067599 PEOGEOT 505 GR th.87 kondisi trwt hrg.23jt 07213525838

PEUGEOT PEUGEOT 505 GT, KARBU RATOR TH 88/90 LUP MLS HRG 14.5 JT Hb: 7486381 BS TT Mtor 081272067599

prum Grya Hym Wuruk KT3, KM2, List 1300,PDAM,Tlp Hb: 0812 79202494 , 240996 Djual Cpt Sgera Jl.Seroja Prumahan Tj.Raya Permai Blk 32;Hb Ibu Armiana 081540025379 Djual Rmh Jl, Nunyai gg pisang No 159 R.Basa Lt 150m2, Lb 125m2, Hrg 150Jt Ng Hb: 0721 9001928 Rmh LT/LB.113/110 stratgs,Bumi Puspa Kencana Blk.H-11,blkng MM-UBL,H.350jt, Hb: 0812791 0376/ Rmh T36/100 Renov, Kmling Bringn Raya Jl.Palem 1 Blok 14A No 8 0811796220 Djual rmh Jl. Letjen Suprapto 1Lt,5Kt,2Km, pekarngn dpan blkg Air Sumur Ls. 400m, Hb: 0817 0060393 SHM LT/B 183/140,3KM 3KT RK Dpr PAM 1300w Gg.Marwah TBB 135jt ;088268045574 Djual cpt Rmh Type 36 Jl. Kenari Blok C11 no.2 Kemiling Permai Hb: 081369611057 Djual Cpt BU rmh Dbkit Kncana Blok K No 03 TB/ Lt : 100 / 200 Brmnt srius Hb: 08127985103 Rmh type 36,BTN3,Jl.Eboni No.15 Sukarame LT.90m2 H 120jt Ng 081279015077 Dijl Rmh Minimalis Jl.P.Tirtaysa Gg.Pubian LT.219m2,3KT,SHM,H 250jt Ng BU 085268828168 Rmh SHM LT 925 LB 250 Jl Pramuka Gg Hi Maherat Rjbs Hb 085213040097 Rmh Perm Gading Jaya 2, Jl. Malio G2 Lt 363m,Lb 200 TP Hb: 770386 Jual Cpt Rmh+Perabot Lkp Mau Pndh Kota Bsr Fas.Lkp SHM; 081957000765 Rmh 80,110,220Jt, Jalur agkot dan Kavling 0817433189

PEOGEOT 505 GR th.87 kondisi trwt hrg.23jt 07213525838

NISSAN Info Nissan Br/2Nd Livina, Xtrail, March Dp.10% Bng Rdh,Cpt Hrg Mngkt Hb.MIRZA 7410333-0812 7975725 G.Livina XV 07 BE Kodya Cream Full Variasi An.Sdri Pjk Br Memuaskan H 140.5jt Ng;Hub 082183166601/ 08127943269 Grand Livina 1.5XV Manual 2008 BE Kdy Orange J.Klt CD MP3 Mls Ors Ass.Allrisk KF Lumar KM 30rb;082183070101 XTrail ST Silver 2004 Pjk Pnjg Mls Trwt Djual Cpt;Hb 081379386999, Jl.Abdul Kadir No.88 Grand Livina XV 1.5 BE Silver KM 33rb Sgt Trwat TgnI;785887/ 7571357/ 7445277 Djual Cpet Terano th ’06 King roop K3 Istmwa Tlp 0721271072 Xtrail Th2006 STT Hub. 0812 79432332 Gren Livina xv th’07 wrn Hitam, Hrg 135 Jt Hub.08117202140

HYUNDAI Bimantara Cakra 97 BE Kdy VRBR PW PS CL MP3 AC Dingin Msn Body Bgs Hrg Nego;Hub 0812 79516999 Djual Cajra Bimntra Cakra ’97 w. Htm, AC,Pw,PS, Hrg 40Jt Ng Hb: 085669918088 Atoz GLS 2000 PW PS AC Dingin Plat BE;Hub 08127906405

RUMAH DIKONTRAKKAN Rmh dkntrkn 7km Jl.R.Said, Gg.Parkit II No.15,SMP N 18 T.Bet,Lt.440m,cock u perkntrn: 081369302242/081369308963 Vilactra II Blok L1 26 Lt 180m, SHM KT 3, KM 3, Ac2 Pompa Air + PDAM, List 2200W hb: 0815402 5226 / 250016 Djual / Kon Perm Grya Kencana Rj Bs B G No 6, 4Kt, 3Km, Grs Full Renov 081369921483 Rmh Dkntrakn/jual,Prum Kota Sepang Indh Blok D3 No,03 Bdl 08122666300

RUKO BAKSO KEPALA SAPI Djual Ruko Bakso Kepala Sapi Cab.Tirtayasa Sukarame+ Fran chis+Pralatn ,Strtgis+ Mnguntung kn,Coba Lht Sndiri Lokasinya Siap Bisnis;Hub 08127201623 No SMS

RUKO Jual Cpt!! Ruko Perwata 3LT,Di Hoek,4x15 Hb.Raywhite 257000 Alung 7580672 Ruko Unit2 Tuba Dpn 4.5x10m 2Lt-Blk 4.5x12m 3lt 3km, 2Smr bor, 1 smr Manual AC Air Pns Lt 3 Ada Wlet Prkr Ls;Hub 081379 544298 TP NO sms Dkntrakan Ruko 2Lt No 28B, Brkt Rmh Blkgnya Pam,TLp,List Jl Pem Noor Bdl 484266-481196 Ruko 3 unt,3LT@5x10m, NG,TP, Jl.H.Wuruk Kedamaian,Hb 0815 40007467 Djual RUKO Niaga Puri Gading BDL 3Lt, dgn Type LB 221, LT 96, Hrg 475JT Ng hb: 081379124740 Jual ruko 2Lt Di Komp tokob Auto part Jl.AR Hakim WHP 260JT Ng 0721-781124 / 08127943165 Dkntrkan Ruko 3.5Lt, 5Kt,4Km pam Ls 150m, Jl.Yos Sudarso, 90Jt/Th, Ng Hb: 08136990338

Hyundai ATOS th ‘100 GLS W.Slver AC,Rmt BE Kdy H Ngo Hb: 0811729190

OVER KREDIT Daihatsu Luxio, ’10, special edition, type X, BE, an sendiri, 3 TV, Full Variasi, DP 60 Jt, 10 x 6 Jt Hub. 0819693596 Over Crdt KIA Carnival ’00 Matic Bnsn B. Abu2 DPn 30Jt Ang 1.9Jt Ssa Ang 17Bln Hb: 0811790688 ass. All Risk AVANZA G ’09 ssa ang 25 x 4.195rb Kmbli DP 50jt / CASH 137JT hb: 081379445666 Timor 99 W.Biru AC TV VRBR BE S.System Plg DP 28jt Sisa Angs 22 Bln/1.308.000 Kt Madya; 0812 7248771 Avanza S Th 2010 BE Hitam Ang 2.900.000 Plg DP 48jt;Hub 0811 796680 Xenia Li Dlx 09 Silver BE An.Sdri Ang 2.83jtx29 Bln Ass.Allrisk;Hb 081279029666 Over krdt Lsx 2000, Gold BE Ang 2.7 x 31 Bln Plg 30 hb: 7308133 / 7565660 Over Kredit APV Wrn Putih BE 2615 AO Tlp. 0721-7574663 / 087899664566 Mercy C200 th ’95 W.mrah Mrun kndsi Istmwa hb: 3539530

MOBIL DIJUAL Mbl Antik Jeep Gass Th 60 Msn Sehat Mls S.Pki,Chevrolet PU 84 Bd Klg Pjk Mati 5th BE VR 10jt,Kjg

Dijual/Dkontrkn Ruko 2 Pintu 3 Lantau Full ,Daerah Ramai Jl.Kimaja Wayhalim;Hb 081279 10820 Djual Cpt Ruko 3Lt Jl.Wr Supratman No 1 Bumi Waras T.Btung Hb: 267509 / 08192 8091380 Jl, P Legundi 8 x 13m, 2Lt Siap Pakai SHM, Pmnta serius Hb: 0811726508 Ruko 6x9 2Lt Djl,Ratu dibalu A6 Tj.seneng Hp : 081957265419

TEMPAT USAHA Djual alat bkso+mi aym+meja & Etalase stnlis 3522383/08127979 2999

TANAH Tanah 630m2,Jl.Rusa SKMTI Kedaton Dpn Perum 350rb/m Hub.081272029291 Djual Tnh ls 6300m2,Dkomplek Btrnilla Bdl,Ls 15Rb m2, D Jl, Ngra Yukum Jaya Lampung Tengah SHM Ngo Hb: 702764 / 0811 722994 Tnh SHM Perum Korpri Blok A12 No.7-8 (Ada 2 Kav) Uk P.25xL.17 =425m/Kav, Hrg 550rb/m;Hub 085279956464 TP Djl Sgr Tnh Ls 4480m2 Jl.Senopati (Smpg Pom Bensin Jatimulyo,Jt Agung) Srtifikat Hrg Nego;Hb 0721.787415/081279 788766 Tnh L +/- 750 m2 SHM Jl. P. Bacan (+/- 300m Sblm P. Buton) 0811796220 Kavling stgs Dkt hlt Damri Korpri skrme uk 8x17 Angsur 60x,Jln 6m Hb: 08127919179 Tnh Ls 400m, 20x20 Jl paving, Ponds Kllg SHM, Hrg 94 Jt Ng, Dblkg Prumhn Untg Srpati 100m, 08127907407 Djual Tanah Jl.Ridwan Rais Pnggr Jln Ls 2250M, Hrg Ng Hb: Ibu HJ NELLy 085281272738 lok , strategis Tnh 300m/45jt,540m/50jt,2ha/ 50rb/m Ng 3676777-08193355 2777 No Sms

PU 81 Mls BE Pjk Mati 1th 12jt;Hb 081540808080 Mitsubishi L300 Th 2001 Hrg Nego, Feroza SE Biru Th 95 Hrg Nego;Hub 081379 444199/0821 80539777 Corolla DX 80 BE Hrg 19,Jimny 84 BE 4x4 Hrg 25,Hiline 91 Hrg 45; 081271769398 Carent II 07 Hitam Hrg 115jt, Corolla GL 84 H 21jt Ng;Hub 359 5599

MOBIL PENGANTIN Disewakan Mbl Utk Pengantin Camry Th 2004 & All New Altis Th 2010 Hitam+Rias;Info Hub 0811 720894 Dswkn Mbl Mercy New Eyes W.Silver,dpt disewa Harian. Brminat Hub. 07217361700/0811 728117 Mobil Pengantin Mercy E220, C200, Freed Hub 082183519485

JAGUAR Jaguar XJ6 Manual 1970 Htm 90% Orsnl S.Pakai; 08131899 9658

MOBIL DISEWAKAN TERLENGKAP DAN MEWAH Avanza, Terios, Inova, BMW, Mercy, Camry,Fortuner, Double Cabin, Pajero Sport, Alphard 0813 69695051/3588881, Ready driver hafal Jkt & Jawa, siap antar jemput Bandara

Cash / Crdit Tnh Kav Desa Fajar Bru Kec. Jati agung Ls Tnh 180m, Hb: Ktr Hikmah 7594244 / 0812 72506789 Djual Tnh 6000m D kmling Lok blakg SPN View Laut )lstrik Hb: 08127201300 Djual Tnh 6400m, + Intalasi Prtnian mdrn + Smr Bor 70m, Lok strtgs, Hrg Ngo hb: 085366127777 DJULA CASH / CRDT TNH 2050Ha, COCOK U/ PRTNKNAN / KBN 081379044331 SDOMULYO SHM +/-1600m Blk Indomrt Lab.Dlm Bs u/Pmncingn; 0813694 97456 No SMSDJUAL CASH / CRDT TANH +/- 200M2 JL. CUT MUTIA DPAN KNTOR IMGRASI PAS 081379044331 Tanah SHM uk.15x20 (300m)+ pondasi di pinggir jl Purnawirawan /Swadaya 8 Gunter, bdl,0812 72571117 Jual Tnh Ls 790m, SHM Lok Jl. Ks.Tubun rawa Laut Seberang Radio Oz Hrg 1.2m, hb; 081179 1416 Djual Cpt TNH SHM Luas +/600M2, dkt Kt Camat Raja Basa BDL,Hrg NGO Hb: 0721780602 / 08127942213 Jl ZAP Alm Jl.Nunyai Dkt Tmnl Rbsa Ls 600m Cck u/Kos,Rmh Tgl 190rb/m;081 379652500 Djual Tanh 400M2 20x20 psisi Hux ( Jl, Persada 2 jalur 2 BKP Kmling) Hrg Ngo Hb: 0812724 14971 Djual Tnh d Pinggr Jl Raya Djl. Soekarno-Hatta Ls 1.050m, SHMcck U/ Ush Hb: 08526960 9326 Jual Cpt Tnh Ls 9Ha ZAP.Alam Jlr 2 Pramuka Rajabasa 75rb/m TP;081379652500 Djual Tanah Jl.Ridwan Rais Pnggr Jln Ls 2250m Lok Strategis Hrg Nego;Hub Ibu NELLY 08211 0659362

KOS-KOSAN Trma Kos Thn’n & Bln’n P/W Kmr Mnd dlm Lt Krmik, Plafon Hb. 0857 69568185

JONI NIAGA RENCAR inova, avanza,KJ kapsul, xenia, BMW, alvat,altis H.07217403700-769 2086-08127264905 OBRAL GILA!Swa Avz/Xen 199rb (Jan-Feb) Tour Pncak 674rb Bdra 100rb,P-Up,Inv,Sdn Pngntin,LkpMrh 7344447/7364050 OTO RENTCAR Xenia/Avanza/ Inova/CRV, Tarif Murah,Syarat Mudah Call 7301153-241241 RENTAL 18 Menyewakan Avnza, Xenia, Fortuner,DLL Hb: 0813 79460008 BINTANG OPTIMA RENTCAR Supir Ramah,Rapih,Sopan Tlp. 3697283 MOROTAI RENTAL CAR Innova, (D) Ava nz,APV,Extrada, 0721 744 4382, 081272035341-0815 4010341 Paris RentCar Innova ,Avnza,Kj, Kpsul, Xenia, Bis, engkel, TL 7474015 / 08127901658 PUTRI RENTAL Sewa Kjg 04,Avanza 07, Innova 07;Hub 786074-706332-081369228648 MURAH RENTAL Avanza,Xenia, Inova,Phanter,mlai Rp.150rb,Hb 081272782777 ALFAN RENT Car Mnywkn Avanza,kjg,Inova,Xenia,7525657081369705657 RIN’NIE RENTAL, Xnia,Inv, APV ,Kjl Kpsl,Phntr200-300Rb 7470 530 / 08127930144 DAVIN’S RENTCAR ”Menyewa kan Grand Livina Des’10 + Driver, 300rb/ 24jam, Hub.3666564/ 085369639333

S,Istri,AC,Non Ac, Km Dlm Fas lgkp, Dpr,Rt,Tv,Prkir Ls, amn & Mwh Jl.A Muis 31B Dpn Masjid Sblm SMK 2 Mei Gd. Menng 0812 7916181-08127954678 Kost Karyawati Fas (all new) AC,TV, Springbed, Km Dlm/ LUar, Klkas, Rt, Dpur Amn & Strtgs Jl, MR Gele Harun No.24 Hb: 0813 19467599 , 256556 Djual Kosan d Jl. prof sumntri Brojongoro, dkt Kmpus UNILA SHM, Ls 600m, Jmlh Kmr 12Bgh Hb: 085269609326 Kost wanita Isi Lgkap parkir Luas aman Jl Palapa 5 C 223 Blkg UBL 08170008868, 082176005260 , 701586 Ac,TV,Dspnser, Parkir Luas, Jl rintis Kmerdekaan No 5 Tj Gading 07213660873 Palapa Kost,Di pusat kota,Loby+ Topvision,murah,7494294/2639 22

TANAH & BANGUNAN Rumah & Bgunan Djual Jl.Anggrek 46 Rawa Laut T.Karang Timur 2 rmh & ls. tanh 663 Hb: Kh. Kurnia Rozali Hb: 081369777999 Jual Cpt Kav Siap Bgun Jl.P.Singkep Skrame LT.300m2 SHM;081369672299

KEBUN/SAWAH Jual Kebun 50Ha,Subur, SHM, Natar 85jt/Ha,Ronald Ray White 257000/081369672299 Djual pohon Jati super, diameter vriasi 120-180 Cm, Umur 30Th TP Hb: 081379474465 DJual Kbun Jati 536 Btg umur 12Th Pinggr Jln d Tlg Pdg Hb: 081369562612

JUAL TANAH Jl.Hi Komaruddin, Pe ruma han Polri Raja basa Kodya , Luas 20.600 M, SHM, Cocok buat kebun, Villa, Aktifitas Outbound 220rb/m Nego;

Hub 0818 938961


SABTU, 15 JANUARI 2011

20

ANEKA KEBUTUHAN PINJAMAN DANA Membiayai U/ Mdl Usha & kbthan Mndsak -jaminkan BPKB mbil anda??Th 90An k.Atas Hb: Amin 081369212823 Jmainkan BPKB Mbl/PU/truck Perlu pmbiyaan ? Trima Mediator Hb: Sahril 07217499055 / 081279 220337 Jaminkan BPKB Mbil ’85 Up / Mtor 02 Up Psoss Cpt Hb: 7473397 / 082180362888

ASPAL ASPAL Pertamina Cilacap, 60 / 70, Shell Esso Hrg Bersaing, Dswkn wall 810 ton Ph 0811 722075 / 0721-9991626 / 07217474171promo Akhir tahun

WALLPAPER Sedia Motif trbru minmalis klsik Dan Anak CITRA INTERIOR 482435 LAKS. Malahayti 26 T.Btg

SAHAM Djual PTS ( Perguruan Tinggi Swasta) saham 60% Hb: 085269351125

ARSITEKTUR GDesign,Prncngn bgnn,Renov rmh,ruko&Kntr Hb: 0721-9959906 / 082180521165

AHLI GIGI AWIE AHLI BIKIN GIGI Psg Kwt Gigi,Trm Pggln Jl.Diponegoro Dkt Lmp Mrh S.Batu Tebet Cab. Dpn Psr Kota Krg;7566557-081369 204677 RYAN AHLI Kecantikan Gigi Cpt&Rapi Trima Psg Kwt Gigi Jl.T.Umar 51/20;255080 Bk Tiap Hr 08-05 Sore;Jl.Kiwi Jam 18.3021;Hb 081379062829 Risal D Ahli Gigi & Psg Behel/Kwt Gigi,Cpt & rapi Jl.Ratu dibalu Dkt Lmpun Mrah Baypass T.seneng Dpan DEALER SUZUKI Hb: 081272644470 Indah Spsialis Gigi Psg Kwt Gigi Jl.Imm Bnjl Dpn (Lp Lma) psr B.Kning 081379618455

ELEKTRONIK Jual TV,LCD,DVD, Home Teater,Tape Brg Second, Berkualitas, Jl Imam Bonjol 167 Bdl 081540850471

COMPUTER OBRAL 15' Dan P4 Bntang 3 Kmputer TJ. Senang 785741 Dpn Chamart

PULSA HP Aira Pulsa distrubotor Pulsa Elktrik Ke smua Operator Ter murah Transakasi Cepat aman Dan Mudah info Jelas Hub: 0852 79677777 Dijl 1Unit Server Utk Pulsa Second, Dell,ProgrmTeruji, Mrh, S.Pki; .0815623 2247

SHOOTING “RASTAFARA” PKT MRH Wedding Video Shooting & Fotogrhapy 1,2JT, Ft Prawedding Ind/Outdoor & Profile Company Prushn Berbasis Video; 0721-9808408.

KURSUS BINGUNG ANAKKU Blm Bs Bca&Tdk Ada Wkt Ngjari?JGN BINGUNG! TEKNOS Jl.Thamrin G.Royong 35 Tlp.264484/ 9719700 BIMBEL-PRIVAT TKSD-SMP-Smua Pljrn Grsi,Bs Prvt BINTANG EDUCATION Smw Peljrn TK,SD,SMP,SMA, UMUM, MENGJI, Gr dtg k rmh Hb: 3667558 / 081369277269, Siap UN,UAS

Belajar BEKAM, REFLEKSI, HERBAL, dll Pengobatan HOME OPATI PLUS Way Kandis 0812 10279978/9333567 Prifat Freshtasy Smua Pljrn SD, SMP,SMA Hb: 902858 / 0812 79638438 Private English SD,SMP,SMA, Toefl & Cnvstn Contact 081272 872637

HEWAN Ank anjing Rot Weiler 5 ekor Sdh Vaksin Tnp Srat induk Ada surat Umur 5 Bln Hb: 081314566075 Sedia ankan anjing jns Kcil Trah Chihuahua STMBN & surat 081369600098 No SMS

MUSIK RAMA SWARA MSK Jl.Dr.Harun 67 Ktbr BDL 251652-08117920 34,Dstrbtr Alt Msk&Sound Dg Hrg Brsaing,Corg,Ibanez, Vox, Tama, Cort,Yamaha,Marshal,GK,Rock well ,Rusell,C ora,Rolnd,Belceat, Axl, Acr,Sountech, Maxtne, Mackie,Behringer,Beta3,Sound crest ,Huper,Pwr Art,Proel,Roxi JBL, BMB,Evans,Alt DRMBAND, SPRPART&TRM SRVCE.

BAHAN BANGUNAN Cor dak KERATON tknologi Eropa Hmat Besi 50% Tnp Steger,Kuat, Ringan,Cpt,Prktis,Mrh Hub. BENNY 081369440715

PELUANG USAHA Pelatihan Usaha Laundry 100% Praktek Langsung Sedia Pewangi, Pelembut&Detergent Khs Laundry Hub Defortuna Londre; 081272 005999- 9931224 Ada Modal +/- 1 Jt hb: 0858 41029450, Ikti dlu bdah Konsep nya Cari Mitra Modal 200Jt Bkn Prumahan Di Bandung 0817433 189

FOTOCOPY Msn FotoCopy Canon NPG050, 65516030,IR3300,3570,5000 ,6000,5570,minolta,Kyocera,Dll, Part & Toner,buana Citra Abadi Jl. Ahmad Dahlan 158 Tlk Betung 480346-8/07217151071 Bktikn sndri Toko “POLIM” Jl.P.Emir M Noor Blok B No.10 T.Krg-B .lpg Tlp. 0721-7443777, 081379671777 Mnjual msn Phtocopy Mrk CANON Sparepart Rental & Teknisi CV Yupiter Jl,Rent,Serv S.Part F.Cpy Canon&Minolta Tp 60/50/ 45/35/IR CS Pro/6000/02/70/65/ 25/Grs 1th Jl.P.Antasari 09;H 7337820/ 085269525869 Djual Cpt BU, 2 Unit msn Fto Copy Mnual, Dgital,4 Etalase,2 Rak, 1 Jilid Spiral, Laminiting Dll 35Jt Ngo 081369077265 / 750 6745 Dijual Photocopy Minolta,delta Di 551 Nego,08127220649/700310

ALAT PENGHEMAT BBM Alt Pnghemat BBM HYDROGEN MAX LETS’ GO GREEN SAVE FUEL 30%-50% HB: 081318 999658

KEHILANGAN STNK Nopol BHE 2986 AU, Noka MHUBR52BTC127639, Nosin 4127639 An M.MARSELINA Hb : (772121) STNK R2 BE 2480 BS Noka 227556 Nosin E227556 an Siswandi STNK R4 BE 4695 TA Noka 0013396 Nosin JJ22748 an Base Radin

HIPNOTIS

STNK R2 BE 7857 CW Noka 079597 Nosin 1072128 an Kiki Saputra STNK R2 BE 8989 YA noka 127957 Nosin 127970 an Foranita, SE STNK R2 BE 3778 YH Noka 819430 Nosin 28D-819891 an Eddy Biek STNK R2 BE 7596 AJ Noka 243271 Nosin 1249129 An Heryanto STNK R2 BE 6788 YC Noka 363658 Nosin 28D-364676 an Rini Pangastuti

Privat Mahir HIPNOTIS & SULAP Trdhsyt brsm CHIKUNG,GMH HB.085768627777

AIR MINUM Bila anda ingin buat Depot air minum(isi ulang),Hb kami, murah &jamin bagus,ada tutup+ tisu galon,dll, 0878 88881592/08121 8654706 Pemasangan Filter Air untuk Rumah Tangga,menjernihkan air yg keruh,bau,kuning,Hb 0813222 62181

ALAT PEMADAM

KTP,SIM A,ATM BCA,ATM Danamon (An.ARIYA RUDINI) & STNK R4 BE 1286 AR Noka MHXKF31RFSJ001181 Nosin G4CRS101131 An.ARIYA RUDINI ;Hub 085269434694

KEBAKARAN Pengadaan&Pengisian Jl.I.Bonjol Griya I.Bonjol Blk A/ No.5 BDL; 260320-260 6260816411233

STNK BE 8392 BI Noka MH1JF 121 48K410888 Nosin JF12E. 1415399 An.KHORIN NISA, Hb 08156037427

ALAT UKUR TANAH STATION INSTRUMENT Jual Ttl Station,Theodolite,Waterpas,Service & Kalibrasi,Pemetaan,Topografi dg Total Station;081369120888

1 STNK R2 BE 3304 YC,Noka: JB01E-2058953,Nosin: MH11 B0114SK058547,An.Maryoni Fiarlis 1 STNK R2 BE 6745 YJ,Noka:MH 328D20BAJ242620,Nosin:28D1243001,An.Kodri Handika 1 STNK R2 BE 8403 DQ, Noka: MH1HB62198K55 1964,Nosin: HB62E-1548781, An.Kasman STNK R4 BE 2762 BC, Noka .MHF11UF8140043786, Nosin. 1RZ-7043844 An.Sri Lidia STNK R2 BE 5979 EC Noka MH33S00027K230114 Nosin 3SO-230231 An.HAMAMI STNK R2 BE 5640 CW Noka MH33P90027K044442 Nosin 3P9.044339 An.RITA ANDRIYANI STNK R2 BE 6748 EQ Noka MH1 HB62127K239595 Nosin HB62E. 1225616 An.HERI SUKAMTO STNK R2 BE 5029 EY Noka MH8BE4DLA9J129904 Nosin E451-ID-753983 An.USMAN R2 BE3343YB, Noka. MH8EN 125A8J-577987, Nosin. F-405-ID577650 An. M Ridwan

PENGOBATAN OBAT TELAT BULAN,Anda telat bulan???Produk import untuk telat bulan,Aman dan Bergaransi Hubungi Apotik Sinar Fajar Jl.Ampera 88 B Tangerang Tlp 081272115788 Garansi Luar Kota,OBAT DI PAKAI BARU DI LUNASI Kunir Putih&Benalu Teh Efektif Hancurkan Layukan Kanker Uci2 Tumor Benjolan,Mlom,Kista Sampai Akarnya,Prod TUGU BINTANG SAKTI JOGJA 0274624200 LAMPUNG 0721.7045649981060 Bpk Erwansyah mgtasi brbgai mslh anda, Pgshan, Susuk Pil/ Wil, dll, mgbti pnykt, mds & non mds, Hb. 081379776769m, biaya seiklsnya

PIJAT KEBUGARAN Pijat Rflksi Urt tradsnal P/W Jl.Pgr Alm (Gg.PU)Perum Griya Sjhtra Blok B No.1 Sgla Mder TKB 0819194 47675-085213555458 Pijat/Urut Tradisional Utk Pria/ Wanita; Hub Bp Harry 0821 83152960

Black_Ink

HIBURAN Ksmpatan jdi BINTANG SINET RON, Acting & Modeling Umur 435 Th foto,Biodata,almt No Tlp / Hp Lgkp Krim ke Young’s MANAGEMENT PO BOX 2000 JKT 13000 Hp 081331292999, (021) 84305550,(021)84305551 Hiburan Badut Tunas Jaya Badut, Spongbob,Petrik, Hrg Dr 150Rb Mc,Dekor Hb: 7505935 / 081279 322335

SUMUR BOR Sumber Rezeki spsialis bt smr bor/srvc pmp air,mrsible,pnel lstrik, dll.081379423655 Profesional Bor Sumur Bor Hb: 081379164886 / 0813796679309

INDOVISION & TOP TV / YES TV INDOVISION 349/Top TV 234/ Yes TV 299 Sport Italy & spanyol Hb:085269882345 / 07217352345

FOLDING GATE Mnrma Serfis,Pntu Roling,Pntu Flding Gate Pntu Srbaya/ Bgkar psg Hb: 0813797395534 KUHDORI

BAHAN FIBER Resin,Mat,Katalis,Airosil,Cobalt, Talk, Miror, Pigman ,Dll,Eceran/ Partai Bsr,Hb RAMASWARA 0721 251652

ALUMUNIUM TK.KARYA MURNI, Jual Rel Hordeng, Rak Al, Partisi, Expanda, Etalase, Awning, Kusen, Canopy Jl. T. Umar Psr Koga No.2 Kdtn 782601 Fax.788520

FURNITURE RAFI JAYA Spsls Kitchen Set Mnrm Stg Room Offc dll Aksrs Stenlis Hpl Zink;7334948-0812 72166609

AC Ac anda Brmslh?? Kmi solusinya Hb: 0721.9799797-9997977, Trma srvce AC,Klks, Frezer, Chiller, Dspncer Dll, Jual & Rental AC

SEDOT WC

Pusat Layanan AC,bgkr psg,srvc ,jual bl AC Scond, dll,Karunia AC 081369550834/7147771

Sedot Wc & Atasi Mampet 07217400060, 08197973162, Sdh Opersi Cab Pringsewu.

BTH ADM WNT 1 ORG,LMRN KE HON DA MTR AHASS JLR 2 SKRME;0812 79202503 SGR

Black_ink menerima cetak ID Card, Banner, Mug, Pin, Gntngn Kunci, Pena Promosi. dll

DENDI SALON Menerima Rias Pengantin, Sewa Alat Pesta, Puade, dll. Almt Jl Imam Bonjol Gg. Pertamina No. 49 Langkapura

PERLENGKAPAN PESTA Zam-Zam Tarub Mndiakn Tenda ,Krsi,Pgung,Dll, Hb: Melly 081272729200 / 9769997 Rafe Tenda Swakn Beraneka tenda Dkri & Alt Psta Prum Bukit Kncna J 16 7506815 / 08127910 1422

CATERING AQIQAH : MLYNI JUAL KMBG + MSK u/ AQIQAH SYKRAN SIBUK KAMI KTMPT ANDA HB: 705193 / 081541455656 Nasi Bngks Mulai 7Rb, Nasi Box Mulai 10Rb, Min Pasan 10 hb: 0852 73789533 Aflah Catering harian,paket hemat 10.000/porsi,Hub:705033

SERVICE JIMIN SERVICE Panggil Selesai Dtempat,Pglmn 20th, TV, Kulkas, P.Air,M.Cuci,Kompor Gas,Jenset dll Telp.7412242/7404439 Garansi 6 Bln CAHAYA Service pggl, Kulkas, msn cuci,Freezer,Dspnser ,Tv, 0721 7506579,Grnsi 6bln OC PRATAMA srvc klks,m cci,AC, dll,smua merk,Pglmn 10th, bgrsi, 081511479173/9797921 Exis Sony Servce panggl TV,DVD,Msn Cuci Smua Merk ( Tknisi Ex Sony) 7444822 / 0813 69112008 ALIKA SERVICE Pggl Kulkas Frezzer, M. Cuci .P.Air, Dspenser Hb: 07217534603 ,Garansi ANDI Service pgl,TV smua Merk,07217506579,Brgrnsi

SERVICE AC Anugrah Teknik servce Cuci Ac, Bgkr Psg Prbaikn Brgrnsi 0721475638 / 7599255 Bumi Mandiri Ac,Mlyni, servce, Cuci Ac,Repaler, Jual AC Br & scnd hb: 9005222 Brgrnsi DEN’S Tehnik Service Cci AC,Bkr Psg, Prbaikn Brgrnsi;07219796798/085840 786113

JESSI Service AC Cuci AC Rumah & Kantor,Termurah & Bergaransi;Hub 0721.7403216/ 7552072 BERKAH AC trm Cuci AC,Bkr Psg, Service Brgransi Termh; 0721.3680787 /08976112339 Ridho AC Trm Cuci Ac, Bgkr/ Psg Jual Beli AC Scnd Rmh / Kntr 085269925583 / 07217185993

SERVICE TV Rohim TV, beli Tv second kndsi bgs, rsk dan servce Tv Pnggln 07219957747 Salim TV, service Tv wrn, smua merk selesai d tmpt 07219983488 FLORIDA Service TV dll Panggil Langsung Datang;Hub 0815 4023359 CAK IWAN Spesialis TV Lang sung Datang;Hub 081540 23359 PUTRA SOLO Service TV, Parabola Termurah;HUb 0721. 3699988 PAK HERI Ahli TV,Parabola Semua Merk;Hub 0828 8018 7076

BIBIT TANAMAN

SANGGAR BUNGA

Jual bvibit Kayu Akasia amlt Gg Nurjaya Blkg kntor Lurah Rajabasa Bdl Hb: 085269386779

“LAMPUNG FLORIST”Trm Psnn Krgan Bnga u/Prnkhan,Prsmian, Plntikn,Ultah, Dkcita dll.Disc.25% (24 jam) Jl Imam Bnjol 169 Hb.366 4588/085279714488

CANOPY & ALUMINIUM Mengerjakan Canopy,Tralis ,Folding Gate, Rolling Door, Kusen,Partisi, Kaca &Gypsum, Krey & Vertical Blinds Hub MAJU MAKMUR Jl.P.Morotai No.69 Ph. 7471238-773500

WARNET Dijual Cpt Warnet Game Online, CPU,Mon LCD,Meja,Pintu Kaca, AC+Tempat 10 Bln,Nego,BDL;Hb 085658882857

KOLAM RENANG CV.LAMPUNG POOL, Special pmbuatan Klm Rnang & Water BOOm,Lht Cntoh: Centro Water Boom Baudar Jaya 081369144 878 WWW. Lampungpool. Multiply. com

Bella Florist trima Psanan bunga Papan sstem Sewa/beli bunga rangkaian, Bunga Segar Hb: 3587070 / 08127926426, Hrg Murah Sanggar Bunga Fanny Mnrima Psanan Bunga Papan Medan ( sewa ) Dan Bunga segar Jl. Jend sudrman No 110 Tlp 07219928989 / 3666219

BARANG BEKAS 1 Set Rak 2 Muka Ex Mnmrket+1 Rak Siku+Rak Ppn Bsr+2Rak Kotak;9772739

SEWA KOMPUTER

SERVICE KOMPOR GAS

DANA TUNAI

CENTRAL SERVICE K. GAS SEMUA MERK,GARANSI 1TH HUB 082176240161

Bth DANA CPT Jmnkan BPKB Mbil th ’85UP Mtor Th ’02 Up bnga sngt Mrah mulai Dari 4.9% hb: AAN ITEM 07217634040, 085279 963693 SINAR MAS MULTIFIN ANCE

ANDA, SOAL KMPTR, BIAR KAMI YG TANGANI LCD PRO

ALAT KOMUNIKASI

PRSONAL KMPTR,HANDYCAM & LAIN2 HUB.GRIYACOM 0721.

UANG ASING Jual/Beli Uang Asing PT.SINAR LANGGENG Valuta Asing,Money Cha nger,Dollar USA,Twn,Jpg, Saudi, Hkg, Uero,Korea, Ingg, Nedherland Hb Jl. Kartini 136/4 TJK Hb 263637-7473998

FE Mnydiakn Riq & HT dan Klengkpnya;Hb S.Agung Gg Murai/21;H 780153/08127914542

KONSENTRASI PD ACARA

JECTOR(KECIL&BESAR), TRIPOD RAKSASA, KAMERA UTK VIDEO SHOOTING,LAPTOP

704207 JL.T.UMAR KEDATON

NO.55

LOWONGAN Bth Sgr Instruktur Mengemudi Sabar,Ramah,Jujur,Disiplin,Tg.Jwb,Lmrn Antr Lsg ke Biro Jasa Widi Mandiri Jl.P.Morotai NO.1A/B BDL Dbthkan sgra 20 Org Pria / Wnita Max usia 25 Th, U/ Dtmptkan D Kntor prwkilan D Bdl, Persrtan : Foto Copy, Ijasah,Poto Uk 2x3 =2Lmbr, Potocopy KTP 2 Lmbr lmran diantar k almt “ CV. CITRA EVA ABADI” Jl, Pulau Legundi No.17 dpn Smk Taruna Skrmae Tj.Karang-Bdl, Gel 1: Smu sederjat Tgl 11 s/d 16 Jan 2011 Gel 2 D1 S/d Tg 18 Jan 2011 PT.OPTIMO GROUP BK CBG BRU TH ’11 BTH STAF & MNGMNT MIN SMU/SDRJT, TDK SDG KUL.KRJ,INCOME, 1-2JT/ BLN ANTR LGSG LMRN KE CV.JHON FREDO PERKASA, JL.P.TIRTAYASA R-123 DPAN PERUM ABDI NEGRA, SKBMI BDL, HR KRJA PKL 10.00-15.00 WIB, 1MGGU STLH IKLN MESS BGI L.KOTA (0721) 7514579 Dbthkn 50org tng krj rest prancs (perts),italia (olio)di Jedda, Arab,poss sbb:waiter, barista, bartendr,usia 22-30th/SMA,bs bhs Ingrs,pnmpln mnrk,pnglmn 1th, laki2,PT.Amira Prima, Jl.Alternatif Cibubur,Cileungsi-nagrak letda nasir no.7,Gunung Putri Bogor, Tlp.021-8234225/081906936581/ 082183435999 Urgntly required, Female Englsh Teacher To Work Full time at Victoria English Course Preferably English Lit. Graduated from UNILA Min Gpa 3.00, Fluent Speaker Discplined & Hardwoking. Office Located On.Jl.Nusa Indah 1 No 2D T.Btg BDL, Apply By Feb 13, If Interested Please Contact Linda 262864 Dbthkan staf promo min D3 bleh Msh Kuliah therapis Kcntikan Beutician, Hairsylist,SMA P/W 1635Th, Pnmpiln mnrik CV & foto krm K Ibu HERLINA d/a apotek rosa Jl, Za pagar Alam No.76 Gd Mneng (7445744)

Dbthkan sgra Wnta SMA/sdrjt sbg TU/admin (18-24th), Guru / Brmnt mjdi guru (23-28 th) Kriteria brtggung jwb mnykai Seni, anak2 Dan Kreatif, Lmrn lsg k Jl. Ms. batu Bara No.99 A Kupang Teba, T. Btung, BDL Dcri P/W Llsn D3 Pmsrn Pnglmn Min 1Th Pss Stf mrktng Klinik rwt inap &rmh Brsln Kdtn Mdical Cntr 0721-771758 plg Lmbt tgl 22/01/ 2011, Jl.ZA.Pgr Alm No.77/79 Gd.Mnng R.Bsa Dbthkan Marketing Pria/wnta Min D3 pnya Kndraan sndri dan Sim C, Lmrn natr Lgsg ke PT.NCS Jl. Kh Mas Mansyur 107 Rawalaut (252386 / 7477119 ) Pling lmbt 1mggu dr ikln trbit BU INDRY JAKARTA Bth cpt wnt utk rwt By & Blt,Gj 800-1,2Jt,Tgl dlm,Idntts lgkp,Lsg Krj,Hb 0878 84423355/085715230505 021. 97436922 Bu WINA Bth Cpt Wnt Utk Asuh By,Blt,Lansia,Gj 800-1,3Jt,Ad Lbr/ Bln,Tgl Dlm,Lsg Krj!!Hub 021 93478224/087885688458/ 081574555614 PT.Mardel,Bth Tkw:Mly,S’pore, Hkg,Grts,dpt uang saku 3Jt,Hb Bu Murti,081541283838/0812793 16667,Rsmi,brtgg jwb. Dbthkan Teknisi dan Marketing Brpnglmn,SMA/Sdrjt ditmkn Brdmsili d METRO/Siap dtmptkn Dluar Kota, Antr Lgsg D.Refill Xpress Jl. Diponegoro No.86B. T.Betung Dcri Staf Admin Min D3 OB, SMU/ Sdrjt Mrkting Min D3/sdrjt lmrn Krim Ke CV VEDEMIP DESIGN, Jl, Sultan agung Komp Ruko Artha Makmur 28/ II C Way Hlm PD Sehat Selalu Jl.Kimaja (Dpn Kimaja Icon) 1.Sales Order: D3, Max 30th,Pny Mtr,2.Antar Brg: Lk,Max 25th,SIM C/A, 3.Adm/ AKunting:D3 Max 25th Dbthkan Sgr Supervisor D3 Pnglmn 2Th pnya Kdr sndri Admin d3 Komp, antr Lgsg ke PT YUNIKAR JAYA SAKTI Jl. Urip S No 146 Gn, Sulah srm

Dbthkan Min D3 teknik sipil dan arsitektur brpnglmn Lmran dkrm ke PT.Estadio PC, Jl. Laksman Malahayati no.118 T.Betung Dbthkan D3 Jur Sipil, Spesialis Bgunan & Juru Ukur Syrt pria Umur Max 35 Th Domisili BDL Hb: 081272266650 Bth cpt tng kerja P/W Min Sltp fas GAJI,Kmsis Bnus, Jnjng karir, Hb: Jl.P.Sabesi komp. Permata biru blok AA 6 No 10 skrme BDL 706283 DBTHKAN SPG & SPB & spb P/ W maz 234 Th, Pend Min SMA/ Sdrjt pria Tinggi min 168, wanita Min 160 Lgsg Intrview Call Me 0721-9974060 Dbthkan Tng Pgkas Rmbt Brpnglmn Lok. Prmhn Korpri blok C10 no.134 ( dpn Msjid Baiturohim Korpri) Hb: 081369532677 / 0815 40822916 Dbthkan sgra Capster Wnta, Brpnglmn Hb: “david Salon” Jl. Cut Nyak Dien No 107A, Palapa Bdl 0721993848 Dbthkn Krywn/ti Adm/Keuangan Jujur & Amanah PT Wira Perkasa, Jl.Nusantara (Pujangga Alam Garden F2 No.9 Kedaton) Dibthkn Admin Wnt,Diutmkan yg brpglman 2kry,Konter Max.25th Hb.Diamond Silver Jl.Imam Bonjol 14A BDL Trima krywati toko min SLTA/sdrjt Pnmpiln Mnrik,Taat Ibdh,Jjr,dspln Hb: MAESTRO BAG & Coll Psr. B.Kning Plaza Lt 1 No 30 TKR Dbthkan Stylish P/W brpnglman U/ slon Bocah Dtng Lgsung ke Jl.Katrini No 40 Tlp 0721250417 Sgr Dbthkn krywti toko,min .SMP, mnginap ditempt,jjr&ulet,gaji diats UMR,Hb:085669954838 Dcri ADM stok,bs ms offic+adm web min.D3,potoshp+ spg, wnt, lmrn lngs-KP David Art,dpn Hypermart,251225 Dicr Ka.Cab.BIMBEL S1/ PTN,Kreatif, brtgung jwb&Bs bkrja dlm team Lmrn Lgkp ke KSM Jl.Kartini No.5B BDL Dcri Teknisi Komptr,Lls SMU,Pny Kenda raan,u/Klinda &Tuba,Hub 08536964 6480 Bth Guru Seni ank2 (tari, nyany,drm),staf adm,bujngn,pnya mtr,7632794/081272151457


21

SABTU, 15 JANUARI 2011

2 JEPANG

PIALA LIGA INGGERIS ASIA

SYRIA 1

Dua Penalti, Dua Kartu Merah

KLASEMEN SEMENTARA GRUP B 1. Japan 2. Jordania 3. Syria 4. Arab Saudi

2 2 2 2

1 1 1 0

1 1 0 0

0 0 1 2

3-2 2-1 3-3 1-3

4 4 3 0 FOTO AFP

PENENTU: Gelandang Keisuke Honda (tengah) mencetak gol kedua Jepang sekaligus memastikan kemenangan atas Syria kemarin.

DOHA – Jepang akhirnya meraih kemenangan di Piala Asia 2011. Tim Samurai Biru berhasil menaklukkan Syria 2-1 pada laga di Stadion Qatar SC kemarin dini hari. Dengan kemenangan tersebut, Jepang kini memuncaki klasemen sementara grup B dengan 4 poin. Poin sama dimiliki peringkat kedua Jordania, tapi kalah agresivitas gol. Di grup ini pula, Saudi Arabia dipastikan tersingkir setelah menuai dua kekalahan beruntun. Kemenangan Jepang sendiri harus diraih dengan kerja keras. Upaya Jepang memburu gol terealisasi pada menit ke-35 setelah Makoto Hasebe sukses menuntaskan umpan Daisuke Matsui. Namun, pada menit ke-76, Syria menyamakan kedudukan setelah Firas Al Khatib mencetak gol dari

penalti. Tendangan 12 pas diberikan menyusul pelanggaran kiper Eiji Kawashima kepada Sanharib Malki. Nahas bagi Jepang, Kawashima dikartu merah sehingga harus bermain dengan sepuluh orang. ’’Keputusan wasit (Torky Mohsen asal Iran, Red) karena sebelum pelanggaran yang dilakukan kiper kami, asisten wasit mengangkat bendera offside untuk pemain Syria,” protes Alberto Zaccheroni, pelatih Jepang, kepada Reuters. Meski kalah jumlah pemain, Jepang justru mencetak gol kemenangan melalui penalti Keisuke Honda pada menit ke-82. Penalti untuk Jepang diberikan setelah Shinji Okazaki dijatuhkan Bilal Abduldaim di kotak 16. Syria menyusul bermain dengan

IRAN

LINI BELAKANG

sepuluh pemain setelah Nadim Sabag dikartu merah di masa injury time. ’’Sekalipun bermain dengan 10 pemain di seperempat jam akhir laga, kami tetap seperti 11 pemain. Di babak pertama, kami seharusnya bisa mencetak lebih dari satu gol karena dominannya kami. Saya pikir kami seharusnya memenangi laga dengan mudah,” papar Zaccheroni. Sementara itu, baik Australia maupun Korea Selatan (Korsel) yang berlaga tadi malam WIB, harus menunda kepastian lolos. Ini seiring hasil seri 1-1 yang diraih kedua tim. Korsel sempat unggul pada menit ke24 lewat Koo-Ja-cheol. Namun, Mile Jedinak berhasil memaksakan skor imbang di menit ke-62. (jpnn/c3/ewi)

PIALA LIGA INGGERIS ASIA

KORUT

SAMASAMA

Bek Iran Jalal Hosseini saat tampil dalam laga melawan Iraq.

YAKIN

DOHA – Kepercayaan diri penggawa Iran makin berlipat setelah berhasil menaklukkan Iraq di laga perdana grup D Piala Asia 2011. Kemenangan atas jawara empat tahun lalu itu membuat Team Melli –julukan timnas Iran– berani mematok target juara. Iran terakhir kali memenangkan turnamen pada 1976. Tapi, sebelum mengejar target utama, Javan Nekounam dkk. harus lebih dahulu menuntaskan misi di penyisihan grup. Yakni meraih tiket perempat final. Nah, misi itu bisa terpenuhi jika malam nanti mereka bisa menaklukkan Korea Utara (Korut) di Qatar SC Stadium, Doha, (siaran tunda RCTI pukul 22.30 WIB). ’’Saya percaya kami bisa memenangkan Piala Asia. Saya yakin kami bisa mengakhiri kutukan. Yang terpenting sekarang fokus untuk merebut kemenangan pada laga berikutnya,” kata Nekounam, seperti dilansir situs resmi FIFA. Namun, bukan misi yang mudah untuk menaklukkan Korut. Sukses menembus putaran final

Piala Dunia 2010 menunjukkan bahwa Korut kini termasuk dalam deretan kekuatan elite Asia. Sementara, Iran sendiri gagal meraih tiket Piala Dunia 2010. ’’Itu memang kekecewaan terbesar kami. Para pemain kehilangan kesempatan menunjukkan kualitasnya. Namun, sekarang kami berada di jalur yang benar, dimulai dengan memenangkan Piala Asia kali ini,” kata pemain klub Spanyol Osasuna itu. Di sisi lain, Korut yang hanya mendapatkan satu angka setelah bermain imbang tanpa gol lawan Uni Emirat Arab (UEA), pantang untuk kalah jika ingin menjaga peluang lolos. ’’Kami memang berada di grup yang berat. Namun, saya pikir tim dari Timur Tengah tidak sebagus yang mereka kira. Jarang terdengar nama pemain Iran di Eropa,” ejek Jong Tae-Se, striker Korut yang membela klub Bundesliga, VfL Bochum. ’’Saya yakin kami mampumenembusperempatfinal. Untuk itu, kami harus menang,” timpal pemain kelahiran Jepang itu. (jpnn/c3/ewi)

FOTO AFP

Simon McMenemy yang Terdepak Saat Memburu Lisensi UEFA Pro

Baru Tahu Dipecat setelah Buka Twitter dan Facebook Kebangkitan sepak bola Filipina tak lepas dari sentuhan tangan dingin Simon McMenemy. Berkat Simon, Filipina yang sebelumnya hanya dianggap anak bawang, mampu menembus semifinal Piala AFF. Tragisnya, McMenemy justru harus dipecat. SEBELUM tampil di pentas Piala AFF 2011, Filipina hanya menempati ranking 174. Namun, dalam rilis ranking terbaru FIFA yang dikeluarkan awal bulan ini, Filipina menempati peringkat ke-150. Lonjakan peringkat itu tak lepas dari prestasi gemilang mereka di pentas Piala AFF. Di mana, Filipina yang diperkuat sembilan pemain naturalisasi berhasil menembus semifinal. Tanda-tanda kalau Filipina bakal membuat kejutan di turnamen sepak bola antarnegara di kawasan Asia Tenggara itu sudah terlihat ketika mereka menahan seri Singapura 1-1 di Hanoi, pada laga pertama grup B Piala AFF 2011. Kiprah McMenemy dan

pasukannya makin diperhitungkan setelah mengalahkan tuan rumah sekaligus juara bertahan Vietnam dengan skor 2-0 pada 5 Desember 2010. Setelah itu, Filipina melanjutkan cerita hebatnya dengan menembus semifinal. Itu adalah prestasi tertinggi Filipina sepanjang sejarah sepak bola mereka. Sontak, nama McMenemy jadi perbincangan. Pelatih timnas paling muda di dunia (33 tahun) tersebut membuat Filipina menjadi buah bibir. Maklum, selama ini kiprah timnas Filipina di pentas regional, apalagi dunia nyaris tak terdengar. Karena prestasi hebatnya itu, pelatih yang sempat membuat heboh karena foto mesranya dengan artis Indonesia Rahma Azhari beredar di dunia maya tersebut masuk dalam daftar kisah sepak bola terhebat selama 2010 versi majalah Sports Illustrated. Ternyata, prestasi itu bukanlah garansi bagi McMenemy untuk bertahan. Pekan lalu, Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) memutuskan kontrak McMen-

SIMON MCMENEMY emy. Ironisnya, pelatih asal Inggris itu justru tahu kabar pemecatan dirinya ketika membuka situs jejaring sosial Twitter. Kemudian, dia men-

dapatkan konfirmasi kebenaran kabar tersebut lewat situs jejaring sosial lainnya Facebook. PFF memutuskan menggantinya dengan pelatih asal Jerman Hans Michael

Weiss.

Kenapa dipecat? Alasannya, karena McMenemy belum memiliki sertifikasi pelatih UEFA Pro. Padahal, McMenemy saat

itu sedang berusaha memburu sertifikat tersebut. ’’Ketika McMenemy sedang berupaya mendapatkan lisensinya (UEFA Pro), asosiasi sepak bola Jerman (DFB) menawari paket bantuan, berupa pelatih berpengalaman,” kata Dan Palami, manajer timnas Filipina, seperti dikutip abs-cbnNEWS. Tentu saja, kabar itu sangat menyakitkan bagi McMenemy. Melalui Twitter, dia memaparkan keluhannya. ’’Saya merasa tidak dihargai. Tidak ada telepon, email, SMS, atau apa pun. Saya mengetahui itu setelah dari teman yang menyaksikan televisi. Bukan seperti itu cara memperlakukan orang,” cetus McMenemy. ’’Setelah empat bulan saya melatih, dan menjadi pelatih paling sukses di Filipina sepanjang masa. Tiga kemenangan, lima seri, tiga kekalahan, saya pikir itu cukup bagus. Namun, Filipina butuh sponsor dan saya jadi korbannya,” kata McMenemy. Dia menjelaskan, DFB bersedia memberikan bantuan kepada Filipina setelah melihat performa mereka selama Piala

AFF. ’’Mereka memberikan bantuan dana dan proyek, tapi juga harus mendatangkan pelatih mereka,” timpalnya. Alasan yang diberikan PFF juga dinilai tak rasional. ’’Mereka menggunakan lisensi sebagai alasan. Padahal, saya sudah bicara dengan AFC dan mereka tidak mempersoalkannya,” ujarnya geram. Terlepas dari itu, McMenemy telah menulis tinta emas dalam sejarah sepak bola di Asia Tenggara. Apalagi, sebelumnya dia hanyalah seorang asisten pelatih di klub amatir Inggris Worthing F.C. Kini, setidaknya publik sepak bola Asia sudah mengenal namanya. (jpnn/c3/ewi)

DATA DIRI Nama

: Simon Alexander McMenemy : Haywards Heath, 6 Desember 1977 Kebangsaan : Inggris Lahir

Karir Pelatih 2009–2010 Worthing F.C. (asisten pelatih)


22

SABTU, 15 JANUARI 2011

ROQUE SANTA CRUZ

ROQUE Santa Cruz akhirnya menemukan pintu keluar dari Manchester City. Setelah sulit menemukan klub baru sejak awal musim, Cruz resmi bergabung dengan Blackburn Rovers kemarin. Bukan transfer permanen memang, melainkan pinjaman sampai akhir musim. Bagi Cruz, bergabung dengan Blackburn tak ubahnya reuni. Sebab, sebelum digaet City pada musim panas 2009, striker 29 tahun asal Paraguay itu adalah penggawa Blackburn. Dia membela Blackburn selama dua tahun dan mampu mengemas 29 gol di Premier League. ’’Ketika dia (Cruz) dulu bermain di klub kami, dia tampil fantastis dan menunjukkan jati diri sebagai striker berkualitas,” kata pelatih Blackburn Steve Kean kepada

Sky Sports. ’’Saya kira dia masih memiliki urusan tidak terselesaikan di sini dan dia bisa menyelesaikannya dengan membantu kami di sisa musim. Dia juga masih sangat populer di mata fans kami. Itulah alasan kami mendatangkannya,” tambah dia. Dalam kesepakatan peminjaman Cruz, tidak ada opsi bagi Blackburn mengontrak permanen mantan striker Bayern Munchen itu musim depan. Meski begitu, Kean berharap Cruz tidak hanya sekadar numpang lewat di tim asuhannya. ’’Kami akan berbicara dengan City untuk membicarakan kemungkinan itu (mengontrak permanen, Red). Jika ada kemungkinan, kami akan mengambilnya,” jelas Kean. Sebelum deal dengan Blackburn, Cruz diisukan bergabung dengan klub Serie A Italia Lazio. Tapi, negosiasi terganjal dengan mahalnya gaji striker yang hanya turun dua laga bersama City musim ini. Blackburn, yang baru diakusisi perusahaan asal India, Venky’s, tidak memiliki masalah dengan gaji. ”Saya senang dengan komitmen pemilik klub untuk mendatangkan pemain top karena itu bakal meningkatkan kualitas klub,” ujar Kean yang menggantikan posisi Sam Allardyce per 22 Desember 2010 itu. Cruz merupakan pemain City kedua yang cabut dengan pinjaman Januari ini. Sebelumnya, bek kiri Wayne Bridge berlabuh di West Ham United. (jpnn/c1/ewi)

BERHARAP DEBUT KEMENANGAN MANCHESTER – Edin Dzeko akan menjadi fokus perhatian pendukung Manchester City. Ini bisa dimaklumi lantaran manajer City Roberto Mancini sempat berjanji kalau laga lawan Wolverhampton Wanderers di City of Manchester malam nanti (siaran langsung MNCTV mulai pukul 21.30 W IB) akan menjadi debut Dzeko. Pemain yang digaet dari VfL Wolfsburg itu menorehkan rekor transfer termahal di Jerman, yakni senilai 27 juta pounds (Rp380 miliar). Dzeko sendiri mengaku sudah tak sabar untuk membuat debut. Meski begitu, striker 24 tahun berkebangsaan Bosnia Herzegovina itu menyerahkan keputusan kepada Mancini, apakah dia bakal turun sebagai starter atau duduk dulu di bench. ’’Seandainya turun, saya harap tidak nervous dan bisa memberikan penampilan terbaik yang saya miliki,” kata Dzeko kepada Manchester Evening

DEBUT DZEKO: Edin Dzeko (kanan) dan arsitek Manchester City Roberto Mancini di kamp latihan klub, 11 Januari lalu. FOTO PAUL ELLISFOR/AFP

News. ’’Saya teringat debut bersama Wolfsburg. Saya turun sebagai pemain pengganti dan memberikan andil terciptanya gol kami, tetapi kami kalah. Saya harap bisa mencatat debut kemenangan bersama City,” tambah topskor Bundesliga musim lalu itu. Sebagai pemain baru, Dzeko banyak mencari informasi tentang sepak bola

MADRID – Real Madrid meneruskan dominasinya atas Atletico Madrid. Dalam El Derbi Madrileno ke-147 di Santiago Bernabeu kemarin dini hari, Real unggul 3-1. Hasil itu membuat Real tidak pernah kalah dari Atletico dalam 12 tahun terakhir, termasuk empat kemenangan beruntun dalam empat duel terakhir. Kemenangan kemarin membuka jalan Real melenggang ke semifinal Copa del Rey. Los Merengues – julukan Real– hanya butuh hasil imbang dalam pertemuan kedua di Vicente Calderon pekan depan (20/1). Kalaupun kalah, asalkan tidak dengan margin dua gol, Real akan tetap lolos. ’’Kami menginjakkan kaki di tempat yang benar (untuk lolos ke semifinal Copa del Rey, Red),” ungkap Sergio Ramos, bek kanan Real, seperti dilansir AS. ’’Keme-

SELEBRASI RAMOS: Selebrasi ala bek Real Madrid Sergio Ramos usai mencetak gol ke gawang Atletico Madrid kemarin. FOTO JUAN MEDINA/REUTERS

Inggris, khususnya calon lawannya malam nanti. ”Saya sudah menonton laga Wolves (sebutan Wolverhampton Wanderers, Red) di televisi, tapi saya tidak mengetahui banyak informasi tentang mereka,” jelasnya. ”Saya juga tidak mematok target pribadi, seperti berapa banyak gol yang akan saya cetak musim ini. Saya cukup bangga

nangan atas Atletico membuktikan bagaimana kami memiliki ekspektasi di ajang ini. Sekalipun kami memiliki catatan superior, selalu tidak mudah mengalahkan rival s e k o t a ,” tambahnya. Ramos benar. Real sempat ter-tekan de-ngan gol cepat bom-ber Atletico Diego Forlan pada menit ketujuh. Pemain Terbaik Piala Dunia 2010 itu memanfaatkan bola liar dari akselerasi Sergio Aguero yang diblok Iker Casillas. Mengacu tayangan ulang di layar kaca, Aguero berada dalam posisi offside sebelum lahir gol itu.

BERBURU PENYERANG BARU REAL Madrid akhirnya memutuskan untuk berburu delantero (penyerang) baru. Hal itu dilakukan seiring cederanya Gonzalo Higuain. Real kehilangan penyerang asal Argentina itu sampai Mei nanti. Praktis, lini depan Los Merengues –julukan Real– hanya menyisakan Karim Benzema sebagai striker murni. ’’Kami akan terjun ke bursa transfer. Kami akan mencari striker yang bisa membantu kami selama enam bulan ke depan,” kata Jorge Valdano, direktur umum Real, kepada Canal Plus. ’’Kami belum bisa menyebutkan detail (nama striker buruan, Red) sekalipun Anda mungkin telah mengantongi namanya,” tambah dia. Sekalipun enggan memberikan bocoran, media di Spanyol menyebut ada lima nama yang masuk radar Real. Mereka adalah Miroslav Klose (Bayern

Munchen), Emmanuel Adebayor (Manchester City), Adam Szalai (FSV Mainz), Lisandro Lopez (Olympique Lyon), dan Theofanis Gekas (Eintracht Frankfurt). Dari kelimanya, Klose merupakan nama yang banyak diberitakan. ’’Saya sudah berbicara dengan agen saya dan dia mengatakan tidak ada kontak dengan Real. Karena itu, saya menganggapnya hanya rumor media, mengingat kontrak saya dengan Bayern akan habis pertengahan tahun ini,” ungkap Klose kepada Insidefootball. Adebayor juga favorit. Setelah sulit mendapat tempat di City musim ini, pindah ke Real merupakan pilihan terbaik bagi penyerang asal Togo itu. Adebayor sekaligus menjadi favorit bursa taruhan bakal segera menjadi bagian skuad Jose Mourinho.

Sedangkan untuk tiga nama lainnya, peluangnya terbilang kecil. Szalai bukan striker bernama besar yang cocok untuk tim sekaliber Real. Selain itu, striker 23 tahun Hungaria itu adalah mantan pemain Real Madrid Castilla dan baru dilepas ke Mainz tahun lalu. Sementara Gekas tidak mungkin dilepas Frankfurt dengan status pinjaman. Saat ini dia tengah bersinar sebagai top scorer Bundesliga. Lisandro? Hampir pasti juga tidak dilepas karena Lyon bakal berhadapan dengan Real di babak 16 besar Liga Champions. Rencana datangnya striker baru membuat kesal Benzema. Sebagaimana dilansir The Mirror, penyerang asal Pranzi itu tengah mempertimbangkan tawaran dari Aston Villa. (jpnn/c1/ewi)

menjadi pemain Bosnia ketiga yang bisa berlaga di Premier League (setelah Muhamed Konjic di Coventry City dan Asmir Begovic yang kini membela Stoke City, Red),” paparnya. Melihat kondisi terkini, kans Dzeko turun sebagai starter terbuka lebar. Pasalnya, Mario Balotelli baru saja divonis absen sebulan ke depan karena cedera lutut. Duka Balotelli juga bertambah setelah dirinya termasuk dalam empat pemain yang dihukum denda gara-gara terlibat perkelahian dengan Jerome Boateng Desember tahun lalu. Dua pemain lainnya adalah Kolo Toure dan Emmanuel Adebayor. ”Ya, kami menjatuhkan denda karena mereka tidak seharusnya melakukan perbuatan itu (berkelahi dengan rekan setim, Red). Uang denda mereka akan diberikan untuk amal,” kata Mancini kepada Daily Telegraph. ”Perkelahian dengan rekan setim memang wajar dalam sebuah tim selama tidak mengganggu kekompakan tim. Saya juga pernah berkelahi dengan rekan setim semasa bermain di Sampdoria. Tidak hanya sekali, melainkan sampai lima kali. Tapi, saya beruntung tidak didenda kala itu,” tambah Mancini berseloroh. (jpnn/c1/ewi)

Tetapi, Real langsung bangkit. Hanya berselang tujuh menit setelah gol Forlan, Ramos menyeimbangkan keadaan via sundulan memanfaatkan sepak pojok Angel Di Maria. Skor 1-1 bertahan sampai turun minum. Di babak kedua, Real tampil lebih baik dan menambah dua gol. Cristiano Ronaldo mencetak golnya yang ke-31 musim ini setelah menerima umpan cermat Mesut Oezil pada menit ke-61. Sebelum laga bubaran, giliran Oezil yang mencetak gol setelah pertahanan Atletico melakukan kesalahan koordinasi. ’’Gol ketiga kami merupakan hiburan untuk penonton karena target kami adalah menang. Menurut saya, skor 2-1 dan 3-1 sebenarnya tidak memiliki perbedaan besar karena kami akan tetap pergi ke Vicente Calderon dengan skuad terbaik,” ujar Jose Mourinho, entrenador Real, kepada Marca. Di sisi lain, entrenador Atletico Quique Sanchez Flores menyesalkan terjadinya gol ketiga. ’’Kami masih punya peluang dengan hanya (kalah) 1-2. Tetapi, 1-3 membuat peluang kami makin sulit meski tak ada yang tidak mungkin. Gol ketiga lawan menurunkan moral pemain kami,” ungkap Quique kepada AFP. ’’Secara permainan, kami menunjukkan diri sebagai tim kompetitif bagi Real dan tidak ada perbedaan mencolok antara kedua tim. Sayang, itu tidak selaras dengan hasil yang kami capai,” tambah entrenador yang mengantarkan Atletico lolos ke final Copa del Rey musim lalu itu. Sementara itu, seusai laga terjadi keributan yang melibatkan Ramos dan Aguero. Namun, insiden itu tidak sampai menjurus baku hantam. Karena ketika dua pemain itu masih adu mulut, penonton melemparkan benda-benda ke tengah lapangan. Hal itu memaksa para pemain bergegas meninggalkan lapangan. (jpnn/c1/ewi jpnn/c1/ewi))

MIROSLAV KLOSE

Cruz Balik ke Blackburn


23

SABTU, 15 JANUARI 2011

Adik Rooney Jadi Partner Henry BALTIMORE – Satu lagi pemain asal Inggris yang hijrah ke Major League Soccer (MLS). Setelah David Beckham yang membela Los Angeles Galaxy, kini menyusul nama Rooney yang bergabung dengan New York Red Bulls. Namun, ini bukan Wayne Rooney yang sekarang menjadi striker andalan Manchester United dan timnas Inggris. Tapi, adiknya John Rooney. Sang adik bergabung dengan Red Bulls setelah melalui seleksi pemain di superdraft. Dengan begitu, John akan menjadi partner Thiery Henry John Rooney dan mantan pemain Barcelona, Rafael Marquez, musim kompetisi MLS Maret 2011. ’’Saya kaget dan bangga. Saya akan tunjukkan bahwa pelatih telah membuat keputusan yang tepat,” kata John seperti dilansir MLSsoccer. com. Tidak mudah bagi John mendapat klub di MLS. Dia pernah ditolak Seattle Sounders FC musim lalu setelah sempat menjalani masa percobaan. Pemain 20 tahun itu baru mendapatkan klub pada superdratf kedua. Pada superdraft pertama, Red Bulls memutuskan untuk menggaet striker dari Penn State, Corey Hertzog. John berada pada urutan ke-25 dalam daftar pemain debutan MLS. Meski hanya berstatus debutan, tapi John mendapatkan sambutan yang luar biasa dari fans Red Bulls, yang sengaja datang ke Baltimore Conventions, tempat John diperkenalkan sebagai pemain. ’’Mereka menyambut saya dengan tangan terbuka. Fans di sini sungguh luar biasa,” kata John. ’’Saya sudah tidak sabar untuk segera berlatih bersama rekan-rekan lain. Saya ingin mendapat kesempatan tampil,” lanjutnya. Sejatinya, John juga mendapatkan tawaran untuk kembali ke klub lamanya Macclesfield Town, yang berkompetisi di League Two, kompetisi kasta keempat Liga Inggris. Namun, John memilih mencari tantangan di Amerika Serikat. jpnn/c3/ewi)

AGENDA PREMIER LEAGUE Sabtu, 15 Januari 2011 Chelsea v Blackburn Rovers Manchester City v Wolverhampton (Siaran langsung MNCTV pukul 21.30 WIB) Stoke City v Bolton Wanderers West Bromwich v Blackpool Wigan Athletic v Fulham (Siaran langsung Global TV pukul 21.30 WIB) Minggu, 16 Januari 2011 West Ham United v Arsenal (Siaran langsung MNCTV pukul 00.00 WIB) Liverpool v Everton (Siaran langsung Global TV pukul 20.30 WIB) Birmingham City v Aston Villa (Siaran langsung Global TV pukul 23.00 WIB) Sunderland v Newcastle United Tottenham Hotspur v Manchester United

LIGA PRIMERA Sabtu, 15 Januari 2011 Villarreal v Osasuna (Siaran langsung TV One pukul 23.50 WIB) Getafe v Real Sociedad Sporting Gijon v Hercules Zaragoza v Levante Minggu, 16 Januari 2011 Athletic Bilbao v Racing Santander (Siaran langsung TV One pukul 02.00 WIB) Sevilla v Espanyol (Siaran langsung TV One pukul 04.00 WIB) Valencia v Deportivo La Coruna (Siaran langsung TV One pukul 22.50 WIB) Senin, 17 Januari 2011 Almeria v Real Madrid (Siaran langsung TV One pukul 01.00 WIB) Barcelona v Malaga (Siaran langsung TV One pukul 03.00 WIB)

SERIE A Sabtu, 15 Januari 2011 Napoli v Fiorentina (Siaran langsung Goal TV1/Indosiar pukul 23.45 WIB) Minggu, 16 Januari 2011 Inter Milan v Bologna (Siaran langsung Telkomvision/Indosiar pukul 02.45 WIB) Cagliari v Palermo (Siaran langsung Telkomvision pukul 18.30 WIB) Brescia v Parma Catania v Chievo Cesena v AS Roma (Siaran langsung Goal TV 2 pukul 21.00 WIB) Genoa v Udinese Juventus v Bari (Siaran langsung Goal TV1 pukul 21.00 WIB) Lazio v Sampdoria (Siaran langsung Telkomvision pukul 21.00 WIB) Senin, 17 Januari 2011 Lecce v AC Milan (Siaran langsung Indosiar pukul 02.45 WIB)

PIALA ASIA Grup D Sabtu, 15 Januari 2011 UEA v Iraq Iran v Korut (Siaran tunda RCTI pukul 22.30 WIB)

FOTO OLIVIER MORIN/AFP

TUAN RUMAH: Para pemain Inter Milan akan menjamu Bologna di Giuseppe Meazza dini hari nanti.

MENJAGA GAIRAH MILAN – Laju kemenangan Inter Milan belum terbendung sejak ditangani Leonardo. Tiga kemenangan beruntun berhasil ditorehkan Nerazzurri di semua ajang sepanjang awal 2011. Nah, kans meraih victory keempat terbentang di depan mata. Di mana, dini hari nanti Inter akan menjamu Bologna di Giuseppe Meazza pada pekan ke-20 Liga Serie A Italia (tayangan langsung Telkomvision/Indosiar pukul 02.45 WIB). Ada beberapa faktor yang membuat Inter diprediksi bisa melanjutkan tren kemenangan. Salah satunya, karena gairah penggawa Nerazzurri untuk meraih hasil positif bersama pelatih baru sedang tinggi-tingginya. ’’Leonardo menjalankan tugasnya dengan ekselen,’’ papar Marco Materazzi, bek Inter kepada Reuters. ”Dia berhasil membangkitkan gairah dan motivasi bermain kami. Suasana kamar ganti pun lebih kondusif sejak kehadirannya,” timpalnya. Tapi, Leonardo mengingatkan, Bologna bisa menjadi batu sandungan. Ini menilik performa Bologna yang belum tersentuh kekalahan pada tiga laga terakhir. ”Bologna tampil cukup baik dalam beberapa laga dan akan sulit

LUCA TONI

melawan mereka,” ingat Leonardo, seperti dikutip Canadian Press. Namun, tegas Leonardo, skuadnya harus merebut kemenangan di laga ini untuk mereduksi gap dari penguasa klasemen sementara AC Milan. Inter masih berada di peringkat ketujuh klasemen dengan koleksi 29 poin. Javier Zanetti dkk. tertinggal 11 poin di belakang Milan.

Hanya, Inter memiliki jumlah pertandingan lebih sedikit. Mereka baru melakoni 17 pertandingan hingga pekan ke-19 lalu. ”Kompetisi belum berakhir. Kami harus tetap fokus,” pinta Leonardo. Melawan Bologna, Inter akan

mengandalkan duet Diego Milito dan Samuel Eto’o di lini depan. Eto’o yang sedang on fire

diharapkan bisa terus membuat ledakan. Dengan tambahan dua golnya ketika melawan Genoa, Eto’o kini mengoleksi 21 gol pada semua ajang musim ini.

Eto’o. Di sisi lain, Bologna berangkat ke Giuseppe Meazza dengan amunisi yang timpang. Mereka kehilangan dua pemain andalannya, kiper Emiliano Viviano dan striker gaek

” Ya n g terpenting membawa tim ini menuju kemenangan. Tidak penting siapa yang mencetak gol. Sekarang tugas kami adalah memperbaiki posisi di klasemen. Peluang scudetto tetap terbuka selama kami mau berjuang,” kata

Marco Di Vaio. ”Jelas kami akan kesu litan tanpa Viviano dan Di Vaio. Mereka pemain penting. Namun, kami juga tidak memiliki target yang mulukmuluk. Kami hanya ingin tampil baik dan menjaga konsistensi agar tetap bertahan di Serie A,” kata Alberto Malesani, pelatih Bologna, seperti dikutip Football Italia. (jpnn/c3/ewi)

v catania 0 Lini Depan Kembali Rawan 2

juventus

TURIN – Juventus melenggang ke perempat final Coppa Italia. Mereka lolos berkat kemenangan 2-0 (1-0) atas Catania pada babak 16 besar kemarin dini hari. Namun, tiket lolos itu harus dibayar mahal. Pasalnya, Juve dipastikan kehilangan striker Luca Toni karena cedera keseleo pada lutut kanannya, setelah bertabrakan dengan bek Catania Nicolas Spolli. Padahal, Toni baru didatangkan dari Genoa pekan lalu. Serta, baru dua kali tampil. Toni pun harus ditarik keluar dan digantikan Alberto Aquilani pada menit ke-18. Kehilangan Toni menjadi kerugian besar, karena sebelumnya Nyonya Tua, julukan Juve, telah kehilangan striker Fabio Quagliarella yang mengalami cedera hingga akhir musim. Toni diperkirakan absen dalam beberapa pekan ke depan. Situasi itu memaksa Juve untuk kembali melirik penyerang anyar di bursa transfer. Pasalnya, mereka kehabisan opsi seiring cedera Amauri, Vincenzo Iaquinta, dan Jorge Martinez. ’’Ini memang momen yang tidak menguntungkan. Kami masih menunggu pulihnya Amauri, Jorge Martinez, dan Vincenzo Iaquinta. Kami memiliki striker. Hanya harus menunggu mereka pulih. Itu saja,’’

kata pelatih Luigi Del Neri, seperti dikutip Football Italia. Meski tanpa Toni, Juve tetap bisa merebut kemenangan melalui gol Milos Krasic pada menit ke-35 dan gol Simone Pepe pada menit ke-54. Del Neri juga lega, lantaran di laga ini dia bisa kembali memainkan kiper Gianluigi Buffon, yang absen sejak awal musim setelah mengalami cedera di Piala Dunia 2010. ’’Saya senang sekali bisa kembali. Bagi seorang yang pernah menang di Piala Dunia dan Liga Champions, Anda mungkin berpikir Coppa Italia tidak memiliki arti besar. Namun, bagi saya ini sangat memuaskan,’’ ungkap Buffon. Performa Buffon juga dipuji Del Neri. ’’Buffon memang tidak begitu sibuk, tapi dia membuat penyelamatan gemilang pada babak kedua. Saya pikir, dia sudah siap kembali menjadi Buffon yang sebenarnya,’’ ujar mantan pelatih Sampdoria itu. Di sisi lain, pelatih Catania Marco Giampaolo menilai kekalahan timnya terjadi karena dia tidak memiliki banyak opsi pemain akibat cedera yang dialami sejumlah pemain inti. ’’Kami turun dengan kekuatan seadanya dan inilah hasilnya,’’ kata Giampaolo, seperti dilansir Goal. (jpnn/c3/ewi)


24

SABTU, 15 JANUARI 2011

Pindah Gedung, Makin Meriah

FOTO JPNN

MERIAH: Suasana pembukaan Honda DBL 2011 South Sumatera Series di GOR Basket Lumban Tirta, Palembang.

Pembukaan Bersama Honda DBL 2011 Mataram-Palembang MATARAM – Sama-sama pindah gedung, sama-sama makin semarak. Kompetisi basket pelajar terbesar di Indonesia, Honda Development Basketball League (DBL) 2011, kemarin (14/1) dibuka bersamaan di dua kota, Mataram dan Palembang. Sama-sama sudah merasakan ajang ini sejak 2008, antusiasme penonton di keduanya pun sama-sama terasa meningkat. Di Nusa Tenggara Barat (NTB), setelah tiga tahun bertanding di GOR Bhakti Mulya, tahun ini Honda DBL 2011 pindah ke Sport Hall Turida 17 Desember Mataram yang baru saja direnovasi. Kapasitas parkir dan tribun yang lebih besar menjadi alasan perpindahan itu. Sebelumnya sekitar 1.500-an penonton, kini bisa 2.500 atau lebih. ’’Setiap tahun, kami selalu mengalami masalah kapasitas, khususnya ketika laga-laga penting. Sering sekali gedung harus isi ulang untuk menampung suporter. Pada 2011 ini, kami yakin penonton bisa melonjak lagi,” kata Masany Audri, general manager DBL Indonesia, yang di NTB menyelenggarakan kompetisi bersama Lombok Post (grup Radar Lampung). Tahun ini, Honda DBL 2011 di NTB diikuti 42 tim (23 putra

dan 19 putri). Kemarin, tim putra SMAN 2 Mataram tampil perdana melawan SMAN 1 Narmada. SMAN 2 Mataram memenangi laga pembuka itu 35-20. Perpindahan gedung ini, tampaknya, disambut positif. Jumlah penonton yang hadir pada pembukaan kemarin lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya. Sekitar 3.000 orang datang untuk menyaksikan empat laga pembuka. Menurut Wakil Gubernur NTB Badrul Munir, berkat Honda DBL, basket telah menjadi salah satu olahraga favorit di provinsi itu. Pembukaan kemarin memberinya inspirasi untuk lebih meningkatkan lagi kesukaan itu. Apalagi ajang ini menerapkan konsep student athlete dan berbagai aturan ketat lain. ’’Ini belum bisa diterapkan oleh even olahraga lain. Pembinaan akan terus kami lakukan. Salah satunya dengan menjadikan basket sebagai salah satu ekstrakurikuler wajib di setiap sekolah. Kami akan koordinasikan dengan dinas terkait,” ujarnya. Tertunda Hujan di Palembang Bila di Mataram gedung baru dipakai untuk menampung lebih banyak penonton, di Palembang Honda DBL 2011 terpaksa kembali menggunakan GOR Lumban Tirta, venue perdana even ini pada 2008. Pada 2009 dan 2010, kompetisi menggunakan GOR Sriwijaya yang berkapasitas lebih dari 4.000 orang. Namun, karena gedung

itu sedang direnovasi untuk SEA Games, GOR Lumban Tirta kembali digunakan. Padahal kapasitas Lumban Tirta hanya sekitar 2.000 penonton. Gedung ini sudah lama tidak digunakan, sehingga panitia setempat dari Sumatera Ekspres (grup Radar Lampung) harus melakukan banyak pembenahan. Termasuk sebisa mungkin merapikan lapangan dan atap. ”’Kami berharap ini seperti mundur selangkah untuk maju dua langkah. Tahun depan memakai GOR yang sudah diperbarui,” kata Azrul Ananda, commissioner DBL, yang kemarin berada di Palembang. Walaupun ’’mundur selangkah”, ribuan penonton tetap berbondong-bondong datang. Kedua sisi tribun sampai penuh sesak. Seperti di Mataram, jumlahnya pada kisaran 3.000 orang. Bahkan ada penonton yang bilang kalau gedung kecil menyuguhkan atmosfer lebih seru. Salah satunya Ghea Natasya (18), mahasiswi Universitas Sriwijaya Palembang. ’’Saya setiap tahun nonton DBL. Acara selalu seru. Kali ini datang sama-sama teman sekampus. Memang gedungnya pindah ke yang lebih kecil. Tapi, rasanya lebih seru sih. Saya duduk di tribunnya anak-anak SMAN 18 (Palembang). Rame banget. Semua teriak-teriak,” tuturnya. Tim putra SMAN 18 berlaga

pada game pertama melawan SMAN 5 Palembang. Sayangnya, hujan lebat yang terus turun mengganggu jalannya hari pertama kompetisi. Selain sempat menunda sebentar dimulainya laga pertama, hujan lantas menghentikan laga itu ketika kuarter keempat sisa sekitar lima menit. Air terus turun ke lapangan, membahayakan pemain. Alhasil, skor berakhir 18-5 untuk SMAN 18. Gara-gara hujan deras yang tak kunjung berhenti pula, dengan alasan keamanan, panitia memutuskan menunda tiga game selanjutnya hingga hari ini (15/1) dan Minggu (16/1). Tadi malam, kondisi gedung dibenahi lagi agar masalah tidak terulang. Meski hari pertama terganggu, antusiasme di Palembang tetap patut diacungi jempol. Peserta di Sumsel tergolong banyak hingga 56 tim (26 putra dan 20 putri). ’’Saya pernah ikut menyelenggarakan Honda DBL di Jayapura. Ini tahun pertama saya di Palembang. Di Jayapura, even ini dapat sambutan luar biasa. Menurut saya, di sini (Palembang, Red) juga sangat antusias. Saya yakin even ini akan terus membesar,” kata Thamsir Sutrisno, regional marketing manager PT Astra International Tbk. HOS, main dealer motor Honda di Sumsel. Honda DBL 2011 di Mataram berlangsung hingga 22 Januari 2011, sedangkan di Palembang hingga 23 Januari 2011. (jpnn/c2/ewi)

Pendaftar Lebihi Kuota Peserta BANDARLAMPUNG – Kompetisi basket pelajar terbesar di tanah air, Honda DBL, memiliki daya tarik tersendiri. Di Lampung, misalnya. Sejak pendaftaran dibuka pada 3 Januari 2011, jumlah SMA atau sederajat yang mengambil formulir pendaftaran mencapai 60 lebih. Padahal kuota peserta 52 tim putra dan putri. Sebagian besar SMA berasal dari Bandarlampung. Sisanya datang dari Metro, Lampung

Tengah, Pagelaran, Pringsewu, Kotabumi, dan Kalianda. Memang belum semua melengkapi persyaratan untuk menjadi kontestan Honda DBL 2011 Lampung Series. Namun, mereka berlomba untuk bisa mengikuti even yang dijadwalkan berlangsung di GOR Saburai, 11–19 Februari 2011. ’’Pendaftaran ditutup pada 1 Februari 2011. Jika kuota peserta tercapai, otomatis pendaftaran ditutup tanpa harus menunggu

1 Februari 2011,” ujar Eko Nugroho, ketua panitia Honda DBL 2011 Lampung Series, kemarin. Pada tahun ini, Honda DBL akan mengunjungi 22 kota di 19 provinsi mulai ujung barat di Aceh hingga ujung timur di Papua. Kompetisi yang mengusung konsep student athlete itu bakal diawali di Padang, Sumatera Barat, 12 Januari 2011. Pada akhir Juli 2011 juga akan

diselenggarakan DBL World Camp 2011. Para pemain dan pelatih terbaik Honda DBL 2011 bakal menerima ilmu dari pelatihpelatih profesional Australia. Mereka sekaligus menjalani seleksi untuk masuk tim DBL Indonesia All-Star 2011 yang dijadwalkan kembali belajar dan bertanding di Kota Seattle, Amerika Serikat, sekitar akhir Oktober–awal November 2011. (ton/c2/ewi)


25

Bukan Sekadar Berita!

SABTU, 15 JANUARI 2011

BERI PENJELASAN Kalakhar Bakorkamla Laksdya TNI Y. Didik Heru bersama jajarannya saat menyambangi Graha Pena Lampung kemarin (14/1).

Jaga Perairan, Gelar Operasi Gurita BANDARLAMPUNG - Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Koordinasi Keamanan Laut (Bakorkamla) Laksdya TNI Y. Didik Heru Purnomo menyatakan, kondisi perairan di Provinsi Lampung relatif aman. Meski demikian, dirinya menyebut permasalahan cukup kompleks justru terjadi di perairan Selat Malaka. Hal itu diungkapkan jenderal bintang tiga tersebut saat menyambangi Graha Pena Lampung kemarin (14/1). Sebelumnya, Kalakhar mengadakan pertemuan dengan Gubernur Sjachroedin Z.P. di Pemprov Lampung. ’’Kerawanan di Selat Malaka kompleks karena lalu lintasnya sangat padat. Setahun ada 53 ribu kapal yang melintas di sana,” kata Didik. Menurutnya, kerawanan yang mungkin terjadi antara lain mencakup illegal fishing, people smuggling, dan penyelundupan bahan bakar. Didik menyatakan, kunjungannya ke Lampung adalah yang ketiga ke wilayah perairan barat. Sebelumnya, rombongan menyambangi Padang dan Bengkulu. Kunjungan itu untuk mengetahui kondisi perairan barat, terutama dari segi keamanannya. Baca I JAGA I Hal. 26

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

Kenaikan Tarif RSUDAM Ditunda BANDARLAMPUNG – Kenaikan tarif Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) sepertinya belum bisa direalisasikan pada awal tahun ini. Pasalnya, peraturan gubernur yang telah disiapkan terkait penyesuaian tarif RSUDAM baru dapat digunakan setelah Perda Nomor 5 Tahun 2002 tentang Tarif RSUDAM dicabut. Demikian terungkap dalam hearing antara Komisi I DPRD Lampung dengan pihak RSUDAM dan Biro Hukum Pemprov Lampung kemarin (14/1). Penundaan pelaksanaan kenaikan tarif kelas I, II, VIP, dan VVIP itu berdasarkan hasil kesepakatan pemprov dan DPRD Lampung. Menurut Ketua Badan Legislatif (Banleg) DPRD Lampung Farouk Danial, secara hierarki, pergub belum bisa diterapkan apabila perda yang lama belum dicabut atau direvisi. Sebab, tingkatan perda secara hukum lebih tinggi dari pergub. ’’Jika ini tetap dipaksakan, tentu akan menyalahi hierarki. Bisa-bisa gubernur menjadi tergugat. Karena itu, kami sepakat penyesuaian tarif di luar kelas III itu ditunda,” ujar Farouk kemarin. Dijelaskan, pihaknya akan lebih dahulu mencabut atau mengeluarkan perda tersendiri terkait penyesuaian tarif kelas III RSUDAM. Solusinya, lanjut Farouk, pihak pemprov lewat Biro Hukum segera membahas pencabutan perda dimaksud dan segera diparipurnakan. Setelah itu, barulah pergub dapat dilaksanakan. Baca I KENAIKAN I Hal. 26

PARA pembaca dipersilahkan untuk berpartisipasi dengan menyampaikan informasi terkait keluhan atau persoalan dilingkungan anda. Radar Lampung siap menurunkan tim guna menindaklanjutinya. Sampaikan informasi atau keluhan anda melalui telepon atau SMS ke nomor 081379792432.

MESKI PELAYANAN TERSENDAT

operasional lainnya,” kata dia. Kenaikan tersebut, lanjutnya, sebanding dengan angka inflasi Bandarlampung yang mencapai 9,5 persen. Ia beralasan, penyesuaian tarif ini BANDARLAMPUNG – Para pemerupakan alternatif terakhir setelah langgan Perusahaan Daerah Air MiPDAM berusaha melakukan num (PDAM) Way Rilau peningkatan pendapatan harus siap-siap meromelalui penurunan kegoh kocek lebih dalam. hilangan air. Kemudian juga Pasalnya, perusahaan setelah upaya penagihan milik pemerintah daterhadap piutang langganan erah ini berencana meserta melakukan berbagai naikkan tarif air minum teknik yang dapat menumulai 1 Februari menrunkan biaya operasional. datang. Seperti mengalihkan cara Hal itu terungkap pengambilan air baku dedalam sosialisasi penyengan pemompaan ke sistem suaian tarif air minum grafitasi. PDAM Way Rilau di GraGUSTIMIGO Dijelaskan, sesuai Perha Gading kemarin. Dimendagri No. 23 Tahun 2006 tentang rektur Utama PDAM Way Rilau A.Z.P. Pedoman Teknis dan Tata Cara PeraGustimigo mengatakan, tarif baru turan Tarif Air Minum pada PDAM, yang akan diberlakukan merupakan maka PDAM dituntut agar menetappenyesuaian tarif tahun 2008. Tarif kan tarif air minum minimal sama baru itu, menurutnya, mengalami pedengan biaya dasar. rubahan sekitar 10 persen lebih tinggi ’’Biaya dasar adalah biaya usadibandingkan tarif sebelumnya. Lalu ha dibagi volume air terproduksi mulai Februari 2012, tarif itu juga dikurangi volume kehilangan air akan naik 10 persen lagi. standar,” jelasnya. ’’Hal ini kami lakukan untuk menyesuaikan harga bahan-bahan Baca I TETAP I Hal. 26 kimia, pipa dan aksesori, serta biaya

Tarif PDAM Bakal Naik 10 Persen

segores senyum di bibirnya. Tampak sekali bayi itu tengah menikmati dekapan hangat selimut putih yang membungkus tubuhnya. Bayi tersebut adalah sosok yang ditemukan warga di pinggiran Sungai Balau. Kini, bocah tak berdosa itu masih dirawat di ruang perinatologi SMF anak RS setempat. Sebelumnya, cukup sulit untuk menemukan keberadaan bayi itu. Sebab, RSUDAM bersikap protektif. Seperti saat Radar Lampung sampai di gedung yang terletak paling belakang RSUDAM, sempat dilarang masuk oleh seorang perawat. Perawat wanita itu mengatakan Radar Lampung harus meminta izin terlebih dahulu ke Humas RSUDAM.

FOTO RNN

Baca I BERAT I Hal. 26

DUH TEGANYA..: Bayi yang dibuang oleh orang tuanya di tepian Sungai Balau beberapa waktu lalu, kini masih dalam perawatan RSUDAM.

Baca I MANDI I Hal. 26

Nasib Bayi Malang yang Dibuang Orang Tuanya

Berat Badan Bertambah, Belum Ada yang Berminat Mengasuh Masih ingat dengan kasus pembuangan bayi di pinggiran Sungai Balau, Kotakarang, Telukbetung Barat (TbB)? Meski kejadian itu sudah 26 hari berlalu, bayi malang tersebut kini masih dalam perawatan pihak Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM). Bagaimana kondisinya?

SEBUAH kertas bertuliskan ’’Anonim’’ terlihat menempel di kotak inkubator. Dalam mesin penghangat itu terlihat seorang bayi mungil tengah tertidur lelap. Meski samar, terlihat

Mandi Malam Bukan Penyebab Rematik MANDI pada malam hari yang selama ini dipercaya dapat mengakibatkan penyakit rematik, ternyata hanya isapan jempol. Hal itu diungkapkan dr. Hi. Boy Zaghlul Zaini saat ditemui kemarin. Menurutnya, mandi malam hari hanya sebagai pemicu kambuhnya penyakit rematik. ’’Rheumatoid arthritis atau biasa orang menyebutnya rematik ini merupakan radang sendi. Rematik masih dibagi-bagi lagi dan semua tidak identik dengan asam urat,” ujar pria yang juga menjabat ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Bandarlampung itu. Dijelaskan, rematik terdiri osteoarthritis, yaitu keluhan pada tulang dan sendi. Kemudian arthralgia, yakni keluhan pada sendi. Lalu gouty arthritis, yang merupakan penumpukan asam urat yang biasanya terjadi di sendi, dan juga myalgia atau nyeri otot. Boy menambahkan, orang yang rentan terkena rematik biasanya yang terlalu banyak menggunakan ototnya dan juga pekerja yang posisinya statis, yakni berdiri atau duduk terus-menerus dan dalam waktu lama. ’’Hal itu biasanya akan menyebabkan pegal-pegal pada sendinya,” paparnya. Mandi malam hari sebenarnya diperbolehkan, asal mengikuti aturan. Sebab pada malam hari, kondisi suhunya menurun cukup ekstrem. ’’Jadi jika dilakukan penderita rematik bisa memicu rasa sakitnya,” jelas dia.

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

NYALAIN DONG!: Lampu merah di Jalan Sultan Agung dan Soekarno-Hatta mati sejak seminggu terakhir. Namun, belum ada upaya apa pun dari dinas terkait untuk memperbaikinya. Padahal, kondisi seperti ini sangat rawan bahaya. Apalagi ruas jalan itu cukup ramai dan kerap dilintasi kendaraan besar.

Laporan Yona Yumariko, BANDARLAMPUNG

http:www.radarlampung.co.id

TETAP NEKAT

Berlangganan, Hubungi: 0721 - 782306-7410327


METROPOLIS

26 Jaga

pipa penghubung dari reservoir Palapa dengan reservoir Cimeng serta memasang pompa sebesar 60 liter per detik. ’’Kami akan berupaya meningkatkan pelayanan,” janjinya. Sekretaris Kota Bandarlampung Badri Tamam yang hadir di acara itu mengatakan, penetapan tarif yang dilakukan ini harus diiringi peningkatan pelayanan kepada pelanggan. ’’Sosialisasi perlu, sebab terdapat hal-hal yang harus dijelaskan ke masyarakat. Selama ini kan masih banyak keluhan terhadap pelayanan,” pungkasnya. Sementara itu, rencana kenaikan dipertanyakan oleh anggota Komisi B DPRD Bandarlampung Surya Jaya Ampera. Menurutnya, dengan tarif lama saja, PDAM telah mendapatkan keuntungan ratusan juta. ’’Kalau sudah untung, lalu mengapa dinaikkan?” tandasnya. Kenaikan tarif ini pun telah diatur dalam Peraturan Wali Kota Bandarlampung No. 68 Tahun 2010 tentang Penetapan Tarif Air Minum PDAM Way Rilau Kota Bandarlampung. Dalam perwali ini diatur secara jelas penetapan tarif dilakukan berdasarkan kelompok pelanggan. Lalu juga dibagi menjadi dua blok konsumsi. Yakni blok I konsumsi dari 0–10 meter kubik per bulan. Untuk blok II di atas 10 meter kubik per bulan. (eka/c1/fik)

Sambungan dari Halaman 25

Untuk itu, pada malam hari ketika baru pulang bekerja atau beraktivitas yang padat, jangan langsung mandi. Sebab saat itu suhu badan masih tinggi. Jika suhu badan yang tinggi bertemu air yang bertemperatur dingin, otot akan berkontraksi. ’’Karenanya tunggu dulu sampai suhu badan sama dengan suhu kamar. Setelah itu baru bisa

Kenaikan

dengan beberapa stakeholder. ’’Seluruhnya ada 12 stakeholder yang terkait. Di antaranya kepolisian, TNI Angkatan Laut, Kemenko Polhukam, Badan Intelijen Negara (BIN), hingga jaksa agung,” terangnya. Saat disinggung tentang upaya pencegahan jual beli pulau, perompak, termasuk kriminalitas lainnya, pria murah senyum itu menyatakan akan memperkuat koordinasi dengan pihak terkait dan memperketat pengawasan. Bakorkamla juga akan memaksimalkan Rescue Coordinating Center (RCC), yaitu sebuah sistem untuk memonitor jalur laut yang rusak. Yang kini baru berada di enam perairan laut RI. Yaitu Kupang (NTT), Karangasem (Bali), Tanjung Balai Karimun (Kepri), Pangkal Pinang (Bangka), Bitung (Sulut), dan Tarakan (Kaltim). Dirinya berharap upaya Bakorkamla untuk menekan angka kriminalitas di perairan Indonesia bisa mendapat dukungan penuh dari masyarakat.’Saatinikamitelahmembukacallcenter.Jadimasyarakatyang menemukanpelanggarandiperairan dapat langsung mengadukannya. Masyarakat tinggal menghubungi nomor (021) 500500. Telepon ini bebaspulsa,jaditidakperlukhawatir,” ujarnya. (wdi/yna/c1/fik)

Sambungan dari Halaman 25

Beralasan peraturan tersebut, PDAM diperkenankan untuk menerapkan tarif penuh. Yakni tarif yang nilainya lebih tinggi dibanding biaya dasar karena mengandung tingkat keuntungan dan kontra subsidi silang. ’Kenaikantarifyangkamilakukan sudah melalui kajian panjang oleh tim,” katanya. Kemudian dibahas denganDewanPengawasPDAMdan dikonsultasikandenganwakilatauforum pelanggan, YLKI, lalu Lembaga Perlindungan Konsumen Lampung (LPKL). LPKL juga telah melakukan survei kepuasan pelanggan. Berdasarkan survei itu, pelanggan setuju dengan kenaikan tarif yang ada, namun dengan beberapa catatan. ’’Kami diminta memperhatikan pelayanan, khususnya di daerah-daerah rawan air,” ujar Gustimigo. Daerah rawan air itu meliputi Kedaton, Wayhalim, Labuhanratu, Sukamenanti, Gedongair, dan Sukajawa. PDAM juga diminta mempercepat penanganan terhadap pengaduan pelanggan. Kemudian meningkatkan cakupan pelayanan untuk daerah yang belum terlayani PDAM. Dengan berbagai catatan itu, lanjut Gustimigo, pihaknya telah membenahi pendistribusian daerah yang selama ini rawan air. Yakni dengan memasang

Mandi

Potensi Besar, Hasil Belum Optimal

Sambungan dari Halaman 25

’’Letak geografis menjadi kendala tersendiri. Sebab ada ribuan entry point di Indonesia. Dengan keterbatasan yang ada, tidak mungkin untuk mengawasi seluruhnya,” kata dia. Dalam kunjungan yang langsung diterima General Manager Radar Lampung Taswin Hasbullah, GM Radar TV Adi Kurniawan, Pemimpin Redaksi Nizwar, dan Manajer HRD Faradiba itu, Didik menjelaskan pada tahun ini pihaknya menargetkan menyelamatkan Rp400 miliar kerugian negara melalui Operasi Gurita yang akan digelar. Target itu disebut tiga kali lipat lebih besar dibanding 2010 yang hanya sebesar Rp150 miliar. Operasi Gurita sendiri diluncurkan sejak 2007 silam. Sejauh itu telah 15 kali operasi dilakukan dengan jumlah penyelamatan kerugian negara mencapai angka Rp1,029 triliun. Didik berjanji dengan Operasi Gurita 2011, pihaknya akan meningkatkan keamanan laut sehingga dapat menurunkan perompakan hingga mencapai 76 persen, illegal fishing 75 persen, illegal logging 85 persen, polusi hingga 70 persen, dan illegal immigrant 15 persen. Untuk memaksimalkan operasi itu, Bakorkamla berkoordinasi

Tetap

SABTU, 15 JANUARI 2011

Bukan Sekadar Berita!

mandi seperti biasa. Tetapi kalau mandi menggunakan air hangat, itu lebih bagus,” ungkapnya. Untuk mengatasi penyakit rematik bisa menggunakan penahan sakit, obat analgetik, dan antiradang dari golongan steroid yang aman atau nonsteroid. Namun, penggunaan obat itu tetap harus di bawah pengawasan dokter. (bow/c1/fik)

Sambungan dari Halaman 25

Sementara Direktur Umum Bidang Keuangan RSUDAM A. Rivai menyatakan, pihaknya menyepakati penundaan kenaikan tarif sampai perda lama dicabut. ’’Ya, kita mencari jalan terbaik. Walau itu konsekuensinya mengurangi pemasukan RSUDAM,” kata Rivai. Menurutnya, pada 2011, pendapatan RSUDAM ditarget Rp152

miliar. ’’Kalau ditunda satu bulan, itu berarti 1/12 dari 152 berpotensi hilang,” sebutnya. Rivai menegaskan, kenaikan tarif itu nantinya berlaku untuk kelas I, II, VIP, dan VVIP. Dia sendiri meyakinkan bahwa kenaikan tarif RSUDAM itu disesuaikan kondisi yang ada. Yaitu 60 persen dari tarif RS swasta termurah. (wdi/c1/fik)

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

BERIKAN UNDANGAN: Sekum PPNSI Aep Saripudin menyerahkan proposal dan undangan peliputan kepada Redaktur Radar Lampung Eko Nugroho saat mendatangi Graha Pena Lampung kemarin (14/1).

Kasus Hidayatullah Segera Dilimpahkan BANDARLAMPUNG - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung segera melimpahkan perkara dana alokasi khusus (DAK) Tanggamus 2008 yang ditaksir merugikan negara senilai Rp1,6 miliar. Kasus itu sebelumnya menyeret Kasi Disdikpora Tanggamus Hidayatullah. Rencana itu ditegaskan Asisten Pidana Khusus Kejati Lampung Teguh, S.H. di ruang kerjanya kemarin (14/1). ’’Secepatnya kami melimpahkan perkara DAK Tanggamus ini ke pengadilan,” tegas dia. Namun, pihaknya belum bisa memastikan kapan waktu yang tepat untuk pelimpahan itu. Pada kesempatan tersebut, Teguh juga

membeberkan bahwa penyidik telah memeriksa tiga saksi dari unsur Dinas Pendidikan Tanggmus. Pemeriksaan untuk memperkuat berbagai alat bukti yang sudah diperoleh serta keterangan para saksi yang sebelumnya telah diperiksa. ’’Jangan tanya siapa-siapa namanya. Yang jelas, mereka dimintai keterangan untuk perkara DAK Tanggamus. Karena kami berkeyakinan mereka mengetahui secara pasti tindakan yang dilakukan oleh Hidayatullah,” ucap Teguh. Ia menambahkan bahwa pemeriksaan dilakukan penyidik dalam kurun waktu empat jam yang dimulai sekitar pukul 13.00

WIB di salah satu ruang gedung Pidsus Kejati Lampung kemarin (14/1). Sementara itu, hingga kemarin Hidayatullah masih dititipkan penyidik kejati ke Rutan Wayhuwi Bandarlampung. Penahanan yang dilakukan penyidik ini berdasarkan surat bernomor 02/N.8.5/ Fd.1/11/2010 tertanggal 25 November 2010. Untuk mengingatkan, nilai bantuan DAK untuk bidang pendidikan pada tahun 2008 senilai Rp22,433 miliar serta dana sharing daerah sebesar Rp2,317 miliar. Sehingga, DAK yang mengucur ke Tanggamus pada tahun 2008 mencapai Rp24,75 miliar. Dana itu diperuntukkan renovasi 90

gedung sekolah, baik SD maupun MI. ’’Setiap sekolah mendapatkan dana Rp275 juta. Namun ternyata, tersangka meminta kembali uang DAK yang disalurkan ke 90 kepala sekolah dengan alasan adanya dana verifikasi sebesar 10 persen dari nilai proyek,” ujar Teguh beberapa waktu yang lalu. Karena ulahnya, tersangka dijerat pasal 2 dan 3 UU No. 31 Tahun 1999 tentang Tindak Pidana Korupsi juncto UU No 20/2001 juncto pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Atau pasal 12 b UU No. 20/2001 tentang Perubahan atas UU No. 31/1999 tentang Tindak Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. (jar/c1/fik)

Alay Hanya Dihukum Percobaan BANDARLAMPUNG - Ferry Sulisthio alias Alay hanya divonis ringan. Majelis hakim cuma memvonisnya dengan hukuman enam bulan penjara dengan masa percobaan delapan bulan untuk mempertanggungjawabkan tindak pidana penipuan yang telah dilakukannya atas Widarto. Putusan yang dibuat hakim Robert Simorangkiir, S.H., Sahlan Efendi, S.H., dam Itong Isnaeni, S.H. itu sebelumnya sudah bisa ditebak. Pasalnya, jaksa penuntut umum (JPU) Chairul Susanto,

S.H. sendiri hanya menuntut Alay dengan hukuman delapan bulan penjara dengan masa percobaan sepuluh bulan. Dalam amar putusannya, Robert menyatakan bahwa terdakwa Feri Sulisthio telah terbukti secara sah dan meyakinkan melanggar pasal 378 KUHP. Meski demikian, hal yang meringankan terdakwa karena telah terjadi perdamaian antara dia dengan korban. ’’Saya menerima Pak Hakim,” ucap Alay setelah mendengarkan

putusan pada persidangan yang berlangsung di Pengadilan Negeri Kelas 1 A Tanjungkarang, Kamis (13/1). Diberitakan sebelumnya, perbuatan Alay bermula dari kerja sama antara Fery dengan Widarto dalam pembangunan Pasar Terong. Namun, di kemudian hari terdapat perselisihan atas perjanjian tersebut. Selain itu, Fery membuat sertifikat pengganti hak guna bangunan (HGB) No. 163 Pasar Terong. Padahal, Fery mengetahui bahwa sertifikat

Berat ’’Silakan izin dahulu ke humas atau datang saja besok,” ujarnya. Namun dari perempuan yang enggan disebutkan namanya itu, wartawan koran ini mendapat sedikit informasi. Selama ini, bayi tersebut terus mendapat perawatan dari tim medis. ’’Iya, bayi dari TbB itu masih kami rawat dengan bayi lainnya,” ujar perawat itu. Menurutnya, selama perawatan, bayi tersebut selalu diberi susu tiga jam sekali. ’’Pokoknya perlakuan kami sama seperti bayi lain,” jelasnya setengah ketus. Lebih lanjut perawat bertubuh

aslinya ada pada Widarto. Sertifikat itu kemudian digunakan Fery untuk menjual ruko yang telah dibangun kepada pihak lain tanpa sepengetahuan Widarto. Dipersidangan sebelumnya, Fery yang berstatus tahanan kota ini juga mengaku pernah akan dikeroyok oleh penghuni Pasar Terong. Hal itu terjadi lantaran ia tidak bisa menyerahkan sertifikat HGB yang seharusnya mereka miliki. Menurutnya, sertifikat itu dipegang oleh Widarto. (jar/fik)

BANDARLAMPUNG – Potensi pertanian di Lampung yang cukup besar ternyata belum membuahkan hasil optimal. Khususnya untuk pemenuhan kemandirian pangan dan kesejahteraan petani. ’’Kemiskinan merupakan masalah klasik yang senantiasa dialami petani Lampung,” kata Sekretaris Umum Perhimpunan Petani dan Nelayan Sejahtera Indonesia (PPNSI) Lampung Aep Saripudin saat mengunjungi Graha Pena Lampung kemarin (14/1). Menurutnya, Lampung merupakan provinsi agrobisnis relatif besar di Indonesia dengan indikator nilai tambah bruto (NTB) pada sektor pertanian mencapai Rp12,79 triliun. Atau 41,88 persen dari total pendapatan domestik rata-rata bruto (PDRB) Lampung yang mencapai Rp30,55 triliun. Dari data tersebut, subsektor tanaman bahan makanan memiliki NTB sebesar Rp6,4 triliun atau 20,9 persen. Kemudian subsektor peternakan Rp1,43 triliun atau 4,6 persen dari total PDRB tahun 2006. Produksi gula memberikan kontribusi 35 persen dari total produksi nasional. ’’Lalu tapioka 60 persen dari total produksi nasional dan kopi robusta 85 persen dari total produksi nasional,” ujar Aep. Menurut dia, permasalahan rawan pangan juga menjadi hal yang sangat ironi di Lampung. Ini karena masih banyak ditemukan keluarga petani di Lampung yang mengonsumsi jagung atau ketela pohon untuk menggantikan padi sebagai makanan pokoknya. ’’Hal itu merupakan cambuk keras bagi seluruh komponen untuk dapat menjawab dan mencari solusi permasalaha tersebut,” kata Aep. PPNSI Lampung juga merasa bertanggung jawab dan terpanggil untuk berperan aktif dan memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan kemampuan sumber daya manusia (SDM) pertanian. Oleh karena itu, DPW PPNSI Lampung akan mengadakan Musyawarah Wilayah (Muswil) I pada 21-22 Januari 2011. Koordinator acara Sabiqul Iman menambahkan, muswil juga dirangkai dengan seminar sehari bagi masyarakat pertanian dan tenaga penyuluh pertanian di daerah. Seminar yang akan dikemas secara komprehensif itu mengangkat isu tentang pemberdayaan petani dalam pembangunan agroindustri. Seminar sehari menghadirkan pembicara Sekretaris Menteri Pertanian yang juga Ketua Umum DPP PPNSI Baran Wirawan dan Wakil Gubernur Lampung M.S. Joko Umar Said sebagai keynote speaker. (dna/c1/fik)

Sambungan dari Halaman 25 kurus ini menjelaskan bahwa selama di RSUDAM, para perawat tidak memberi nama khusus ataupun sekadar panggilan kepada bayi tersebut. Keterangan perawat itu dipertegas dr. Prambudi Rukmono, Sp.A. Dokter spesialis anak itu mengatakan, kondisi bayi terus membaik. ’’Saat kali pertama datang, bayi itu beratnya hanya 1,7 kilogram. Tetapi sekarang sudah 2 kg,” terangnya. Mengenai perawatan, bayi itu dirawat seperti bayi lainnya. ’’Ya tentu kami rawat dengan baik. Makanya dia sehat,” paparnya.

Namun, Prambudi belum bisa memastikan apakah bayi berjenis kelamin wanita itu mengidap penyakit atau tidak. ’’Bayi ini kan lahirnya prematur, kemungkinan bisa saja memiliki penyakit. Tetapi sekarang kami tidak tahu,” tuturnya. Lebih lanjut Prambudi mengatakan, hingga saat ini belum ada orang yang berminat mengasuh bayi tersebut. ’’Belum ada yang ingin merawat bayi itu. Lagi pula umurnya belum cukup untuk diasuh orang lain. Mungkin dua atau tiga bulan lagi baru bisa,” paparnya.

Sayang, nasib bayi yang juga dibuang oleh orang tuanya di Jalan R.A. Rasyid, Labuhandalam, Tanjungsenang, hingga kemarin belum berhasil diketahui. Dari penelusuran Radar Lampung, bayi itu diadopsi oleh seorang anggota polisi berpangkat AKP. Saat ini, anggota bernama Dedi itu pindah ke Kota Bengkulu. Diketahui, Senin (13/12/2010) silam, Polsekta Persiapan Tanjungsenang mendapat laporan penemuan bayi berjenis kelamin perempuan. Bayi dengan berat 3 kilogram dan panjang 50 sentim-

eter itu dibuang di depan kediaman Hasanah (42) sekitar pukul 05.00 WIB. Selang sepekan kemudian, tepatnya Selasa (21/12), Deni (13) dan Panji (15), warga Jl. Teluk Bone, Kotakarang, TbB, secara tidak sengaja menemukan bungkusan plastik berwarna putih di pinggiran Sungai Balau. Bungkusan itu ternyata berisi bayi berjenis kelamin perempuan. Akhirnya, bayi itu dititipkan ke Puskesmas Sinarlaut, Kotakarang. Karena kurang memadai, bayi itu lantas dipindahkan ke RSUDAM. (c1/fik)


METROPOLIS

SABTU, 15 JANUARI 2011

27

Bukan Sekadar Berita!

Bapak dan Anak Tertabrak Kereta Api

PERLINTASAN KA

Tunggu Kucuran APBN DINAS Perhubungan (Dishub) Provinsi Lampung berharap kucuran dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk membenahi perlintasan kereta api (KA) yang belum terjaga. Pasalnya, Pemprov Lampung pada 2011 ini hanya menganggarkan Rp300 juta untuk masalah itu. Kadishub Provinsi Provinsi Lampung Eman Hendrawan menyatakan bahwa anggaran itu hanya dapat diprioritaskan pada pemasangan ramburambu KA. ’’Ya, memang dianggarkan. Karena anggaran terbatas, jadi beberapa titik saja yang rencananya dipasang,” kata Eman di kompleks Pemprov Lampung kemarin (14/1). Menurut Eman, daerah yang menjadi prioritas pemasangan rambu dan perlintasan adalah daerah koridor Branti–Universitas Lampung–Tanjungkarang. ’’Karena itu, kita akan berjuang ke APBN agar dipasang perlintasan elektronik,” kata Eman. Dirinya mengakui memang banyak yang perlu diperbaiki soal perlintasan KA di Provinsi Lampung. Termasuk membenahi rambu-rambu yang hilang. Untuk meminta dana dari APBN, menurut Eman, ke depan pihak Dishub akan berkoordinasi dengan stakeholder terkait, termasuk PT KAI. Diketahui, ada 74 titik perlintasan yang perlu mendapat perhatian pemerintah. Namun, Dishub sendiri baru meminta untuk perbaikan 60 titik. (wdi/c2/fik)

Usai Bayar Angsuran Motor BANDARLAMPUNG – Sugiono (34) dan Auliya Hati Tasya (3) terpaksa dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM) Bandarlampung. Ini setelah bapak dan anak itu tertabrak kereta api (KA) di perlintasan KA Jl. Danau Towuti, Surabaya, Kedaton, pukul 11.30 WIB kemarin (14/1). Akibatnya, kedua warga Jl. Ki Maja, Wayhalim, Kedaton, itu mengalami cedera di bagian kepala. Menurut Yandri (14), salah seorang saksi, kejadian itu berawal ketika korban tengah mengendarai motor Viar BE 5278 YL bersama anak dan istrinya. Saat melintas, Sugiono langsung saja menyeberangi rel KA. ’’Dia tidak lagi tengok kanan-kiri. Waktu mau sampai di rel, ibu-ibu yang dibonceng langsung lompat,” kata Yandri. Ketika itulah, KRD jurusan Kotabumi–Tanjungkarang menyambar korban hingga terpental sejauh dua meter. Masinis Umarianto sempat menghentikan KA sejenak. Tidak lama, KA langsung berangkat kembali. Kemudian warga langsung menolong kedua korban dan mengantarnya ke rumah sakit. Dari pantauan Radar Lampung, Auliya mengalami cedera di kepalanya. Selain itu, bagian matanya lebam. Sedangkan Sugiono belum sadarkan diri. Ia mengalami luka di kepala depan pecah dan lehernya. Istri korban, Mei Herawati, mengaku hendak pulang usai membayar angsuran sepeda motor. ’’Saya lihat ada kereta. Saya langsung kasih tahu bapak. Tapi, bapak terus jalan. Karena sudah dekat, saya melompat,” katanya. Terpisah, Humas Kereta Api Indonesia Zakaria saat dihubungi melalui telepon selulernya mengatakan, pihaknya siap bertanggung jawab dengan memberikan biaya perawatan kepada korban. (bow/c2/fik)

RAZIA

Sita 500 Liter Tuak POLSEKTA Tanjungkarang Timur (TkT), Bandarlampung, berhasil menyita sekitar 500 liter tuak dari dua warga Tanjungbintang, Lampung Selatan. Kedua warga itu adalah Ardiansyah (36) dan Tunjang Ferdian (30). Mereka ditangkap ketika petugas menggelar razia di Jl. Ridwan Rais, Kedamaian, TkT, kemarin (14/1). Kasatlantas Polsekta TkT Iptu Rusdi menyatakan, tuak yang ditempatkan di dua tower dan 15 jeriken itu disita dari mobil Gran Max BE 9558 DP. Mobil warna hitam itu dikendarai Ardiansyah. ’’Karena curiga, kami memeriksa isi jeriken. Ternyata isinya minuman tuak. Kami langsung mengamankan mereka berdua,” terangnya. Dari keterangan keduanya, tuak itu mereka beli dari Lampung Timur. ’’Harga per liternya Rp1.500. Nanti kami jual Rp2.000 per liter,” kata Ardiansyah. Keduanya dikenakan tindak pidana ringan. Sementara tuak disita sebagai barang bukti. (bow/c2/fik)

BHAYANGKARA

Pendaftar Naik 400 Persen JUMLAH pendaftar calon bintara di lingkup Polda Lampung di luar dugaan. Pasalnya, hingga akhir pendaftaran yang ditutup pukul 15.00 WIB kemarin (14/1), jumlah pendaftar tercatat 4.299 orang. Jumlah ini meningkat lebih dari 400 persen dari tahun sebelumnya yang hanya sekitar 1.000 pendaftar. Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih menjelaskan, pendaftar melalui sistem online mencapai 2.465 orang. Sedangkan sisanya 1.834 orang mendaftar langsung di polres masingmasing kabupaten/kota. Menurutnya, peserta yang lolos administrasi akan mengikuti psikotes. Untuk keperluan itu, Polda Lampung menggandeng psikolog asal Universitas Muhammadiyah Lampung (UML). ’’Senin (17/1), kami akan laporkan jumlah pendaftar calon bintara ini supaya diketahui berapa orang yang akan direkrut dari total pendaftar,” jelasnya. Diketahui, Polda Lampung membuka penerimaan calon bintara dari lulusan SMA dan S-1. Penerimaan dilakukan pada satuan wilayah di jajaran Polda Lampung mulai 7–14 Januari 2011. Persyaratan yang harus dipenuhi pendaftar, antara lain, umur saat dibukanya pendidikan pembentukan brigadir polisi pada 2 Maret 2011 minimal 17 tahun lima bulan dan maksimal 21 tahun untuk SMA. Kemudian untuk D-3 maksimal 24 tahun serta D-IV dan S-1 maksimal 25 tahun. Tinggi badan untuk pria minimal 163 cm dan wanita 160 cm. (yna/c2/fik)

SILATURAHMI

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

MASIH TERJADI: Imbauan Pemprov Lampung untuk menghentikan pemungutan retribusi di jalan negara masih saja terjadi. Seperti yang dilakukan petugas Dishub Kota Bandarlampung ini. Ia tetap saja memungut retribusi di Jl. Soekarno-Hatta kemarin (14/1). Parahnya lagi, pungutan itu dilakukan tanpa pemberian karcis.

BB Belum Keluar, Tawuran Pelajar, Kepala Siswa Pecah Aparat Kejar KK BANDARLAMPUNG – Perayaan ulang tahun rekannya membuat Rahmad Bahri (15) masuk Instalasi Gawat Darurat IGD Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM) Bandarlampung kemarin (14/1). Kepala warga Perumahan Abdi Negara, Sukabumi, ini pecah setelah dilempar menggunakan helm. Menurut Rahmad, ia dan rekanrekannya sesama siswa kelas 3 SMPN 5 Bandarlampung ingin merayakan ulang tahun rekan mereka, Sodik. ’’Kami diamdiam membuat air blau. Air itu mau kami guyurkan ke kepala Sodik,” katanya.

Namun, aksi itu rupanya tidak diterima Sodik. Dia langsung memukul M. Riski (15), warga Perumahan Griya Indah, Kalibalok, di sebelah musala SMPN 5. ’’Karena kasihan, saya bersama M. Prayogi (15), teman saya, langsung membantu M. Riski. Sodik lalu kami pukuli,” terangnya. Akibat kejadian itu, Sodik langsung berlari dan memanggil delapan rekannya dari SMPN 12 Bandarlampung. Maka perkelahian tidak mampu dihindari. Ketika itulah, salah satunya melempar kepala korban. Hal serupa juga menimpa Ari Oktian,

siswa SMPN 12 Kotabumi, Lampung Utara. Warga Desa Rejosari, Kotabumi, ini juga dirawat di IGD RSUDAM karena kepalanya ditusuk dengan besi. Penusukan itu terjadi ketika korban mencoba membela adiknya, Ryan (12). Menurut rekan korban, Budi, Kamis (13/1) pukul 02.00 WIB, Ari mendapat kabar Ryan dipukuli. Tidak terima, dia langsung datang ke lokasi kejadian di depan SMPN 12. Ketika itu, Ryan tengah dipukuli oleh enam orang. ’’Ari pun ditusuk kepalanya dengan besi oleh salah satu pengeroyok Ryan,” kata Budi. (bow/c2/fik)

Ratusan Purnawirawan ke Lampung PROVINSI Lampung mendapat kehormatan kunjungan 195 purnawirawan Polri dari alumni Akabri angkatan 70-75, PTIK angkatan III, VII, VIII, X, XII, Scapa, PLIP, Wamil, Kesatuan Menpor, dan Warakawuri kemarin (14/1). Rencananya, mereka berada di Sai Bumi Ruwa Jurai hingga Minggu (16/1). Kedatangan mereka disambut langsung Gubernur Lampung Komjen Pol. (pur.) Sjachroedin Z.P. didampingi Plt. Sekprov Hanan A. Razak dan sejumlah pejabat. Menurut Irjen Pol. (pur.) Purwanto Lenggono, ketua rombongan, pihaknya sangat berterima kasih atas undangan kepada mereka. ’’Beliau sejak di kepolisian sudah dikenal sebagai perwira yang inovatif,” kata Purwanto. Dirinya menyebut kegiatan silaturahmi semacam ini memang kerap digelar Oedin –sapaan akrab Sjachroedin Z.P.– sejak dulu. Sisi positifnya, lanjut Purwanto, tali silaturahmi tetap terjaga. Purwanto juga menyebut Provinsi Lampung di bawah kepemimpinan Oedin dapat berakselerasi dengan kemampuan inovasi yang dimilikinya. (wdi/c2/fik)

FOTO ERWIN SAJJAH

KURANG SADAR: Ulah warga yang menyeberang sembarangan di ruas Jl. Kartini kerap menjadi pemicu kemacetan.

BANDARLAMPUNG – Polresta Bandarlampung masih terus berupaya mengembangkan kasus peredaran sabusabu (SS) terkait penangkapan Ardinal (35), warga Desa Belalau, Lampung Barat, yang nekat menelan 2 gram barang bukti (BB). Demikian diungkapkan Kasatnarkoba Polresta Bandarlampung AKP Afrizal Sikumbang kemarin (14/1). Menurutnya, kini kondisi tersangka sudah membaik. ’’Tadi (kemarin) sekitar pukul 09.00 WIB, tersangka sudah kami bawa ke Mapolresta Bandarlampung. Tapi, BB belum bisa dikeluarkan. Kita tunggu saja hingga tersangka mengeluarkannya,” ujarnya. Dijelaskan, pihaknya langsung memeriksa tersangka. ’’Sekarang tersangka sedang kami periksa untuk mengungkap keterlibatan pelaku lain,” jelasnya. Dari pemeriksaan itu, Afrizal mengaku kini pihaknya tengah mengejar seseorang berinisial KK (DPO) yang diduga sebagai bandar besar narkoba. ’’Sekarang sudah ada orang yang sedang kami kejar. Dia masih warga Bandarlampung,” jelasnya. Disinggung tentang sindikat Lapas Wayhui, Afrizal belum dapat memastikan apakah tersangka termasuk dalam kelompok itu atau tidak. ’’Walaupun tersangka pernah mendekam di Wayhui, kami belum dapat memastikan ada keterkaitan atau tidak,” ujarnya. Diberitakan sebelumnya, Unit Reserse Narkotika Polresta Bandarlampung menggagalkan transaksi SS seberat 2 gram di Jl. Padjajaran, Jagabaya II, Sukabumi, Kamis (13/1) pukul 19.30 WIB. Aparat berhasil menangkap seseorang yang diduga pengedar SS. Namun, saat ditangkap, tersangka langsung menelan BB berupa 2 gram SS. Hingga pukul 23.00 WIB, tersangka masih dirawat di Instalasi Darurat Medik (IDM) RSUD dr. Hi. Abdul Moeloek. ’’Setelah menelan SS, tersangka langsung lemas. Kini petugas kita terus menjaganya. Kemungkinan BB baru dikeluarkan besok (hari ini),’’ kata Kasatnarkoba kemarin malam. (yna/c2/fik)


LAMPUNGRAYA

28

SABTU, 15 JANUARI 2011

Lamsel-Tanggamus-Pesawaran-Pringsewu

KESEHATAN

LAKUKAN PEMBENAHAN

Tekankan PHBS

PDAM Way Agung Siapkan 1.500 WM KOTAAGUNG – Upaya memaksimalkan pelayanan kepada pelanggan terus dilakukan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Way Agung, Tanggamus. Jaringan pipa dan gate valve yang rusak dibenahi agar menambah daya pakai serta lancarnya pendistribusian air ke rumah pelanggan. Direktur PDAM Way Agung Junasri mengatakan, sebagai tahap awal, pihaknya melanjutkan pembenahan di wilayah PDAM cabang Kotaagung. Hal itu dilakukan dengan mengganti gate valve pembagi air. Sebab, sejumlah gate valve telah ada sejak Tanggamus masih masuk wilayah Kabupaten Lampung Selatan. ’’Wajar jika saat ini banyak yang mengalami kerusakan. Sementara keberadaannya sangat vital dalam mengatur pendistribusian air ke konsumen,” ujarnya. Langkah lain adalah memperbaiki jaringan pipa yang umurnya sudah tua dan mengalami kerusakan. ’’Setelah dilakukan pembenahan, pendistribusian air ke rumah pelanggan jauh lebih baik. Saat ini, sekitar 90 persen air PDAM telah mengalir dengan lancar,” tukasnya. Lebih jauh Juansri mengatakan, agar pendistribusian air semakin baik, pasca pembenahan jaringan, tahun ini Pemkab Tanggamus mengalokasikan anggaran pengadaan 1.500 water meter (WM). WM tersebut digunakan untuk mengganti water meter konsumen yang rusak. Diharapkan, dengan penggantian ini, penggunaan air akan lebih terukur dan hemat sesuai kebutuhan pelanggan. Kepala PDAM Kotaagung Andriyansah menambahkan, selama ini konsumen kerap memakai air semaunya. ’’Itu terjadi karena WM di rumah mereka mengalami kerusakan,” sebut dia. Dengan WM baru diharapkan penggunaan air lebih tertata. ’’Dengan begitu, pendistribusian air ke rumah konsumen semakin lancar. Sebab tidak banyak air yang terbuang percuma,” harapnya. (ehl/c1/ais)

FOTO RNN

PEDULI PENDIDIKAN: Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza dan rombongan meninjau lokasi pembangunan sekolah kecil di Dusun Pulau Sebuku, Desa Pulau Sebesi, Kecamatan Rajabasa, kemarin. Sarana pendidikan memang harus menjadi perhatian. Sebab, masih banyak bangunan sekolah di wilayah lain yang memprihatinkan.

Ruang Kelas Kurang, KBM di Rumah Guru BANYUMAS – Fasilitas pendidikan yang kurang memadai masih ditemui di sejumlah daerah. Seperti di SDN 2 Sriwungu, Kecamatan Banyumas, Pringsewu dan SDN 3 Bagelen, Kecamatan Gedongtataan, Pesawaran. Hal sama juga terlihat di SDN Sinaragung, Kecamatan Pugung, Tanggamus. Kekurangan kelas di SDN 2 Sriwungu membuat kegiatan belajar mengajar (KBM) menumpang di perumahan guru dan penjaga sekolah. Dua rumah disulap menjadi tiga ruang untuk kelas 1, 2, dan 3. Kepala SDN 2 Sriwungu Yus Efendi mengatakan, sekolah itu hanya memiliki empat lokal. Tiga lokal digunakan untuk KBM kelas 4, 5, dan 6. Kemudian satu lokal difungsikan sebagai kantor. ’’Sejak bangunan berdiri tahun 1982, sekolah ini hanya memiliki tiga ruang kelas. Tahun 2009 hanya mendapat bantuan rehab. Termasuk rumah

guru dan penjaga sekolah yang dimanfaatkan sebagai kelas,” ungkap Yus. Ditambahkan, selain ruang kelas, fasilitas pendukung seperti komputer juga belum terpenuhi. Sekolah masih terkendala biaya dan listrik baru menyala pada Januari 2011. Sementara kondisi SDN 3 Bagelen yang berlokasi di dekat pusat pemerintahan Kabupaten Pesawaran juga memprihatinkan. Sekolah dengan 273 siswa yang memiliki enam lokal itu butuh perbaikan. Jumlah murid dengan kelas yang ada tidak sebanding. Belum lagi tidak tersedianya kantor di sekolah itu. ’’Karena kelas kurang, KBM dibagi menjadi dua waktu, pagi dan siang,” kata Bandar, salah seorang guru SDN 3 Bagelen. Pihak sekolah sebelumnya telah mengajukan usulan rehabiltasi bangunan yang didirikan tahun 1970 itu. Bahkan usulan disampaikan sebelum Pesawaran menjadi daerah

otonomi baru. ’’Dari tahun 2005, waktu masih masuk wilayah Lampung Selatan. Namun belum ada realisasinya. Setelah Pesawaran jadi kabupaten sendiri, usulan rehabilitasi diajukan hingga dua kali,” ujarnya. Sementara Jumanah (43), salah seorang wali murid, mengatakan, tiga ruang kelas mengalami kerusakan cukup parah. Bagian plafon sudah banyak yang bocor. Belum lagi meja dan kursi yang sudah reot serta kaca jendela pecah. Senada diungkapkan Sulastri, alumnus SDN 3 Bagelen. Menurutnya, sejak dirinya mulai sekolah hingga tamat tahun 1983, kondisi sekolah itu memang memprihatinkan. ’’Kalau bagian atap banyak yang jebol dan bocor waktu hujan. Ini sudah terjadi sejak tiga tahun terakhir,’ kata dia. Terpisah, Kepala SDN Sinaragung Aloha H.B. mengatakan, sejak berdiri

tahun 1984, sekolah itu belum pernah mendapatkan bantuan rehabilitasi. Sama seperti SDN 2 Sriwungu, lantaran kekurangan kelas, KBM harus menumpang di dua rumah. Sekolah ini hanya memiliki empat kelas. ’’Kerusakan terjadi pada bagian atap dan plafon. Lantai juga sudah rusak dan panyangga atap lapuk,” katanya. Kondisi sekolah ini sedikit banyak memengaruhi proses KBM. Keadaan sama terjadi di SDN 3 Sukaraja, Kecamatan Semaka, yang berdiri sejak tahun 1980 dan belum direhabilitasi. Kepala SDN 3 Sukaraja Sunarto mengatakan, kondisi gedung sudah mengkhawatirkan. Kayu yang lapuk membuat sejumlah plafon berlubang dan miring nyaris ambrol. ’’Saat ini kami hanya bisa melakukan rehab ringan. Namun, itu tidak cukup membantu. Plafon yang sudah lapuk kembali jebol,” ujarnya. (rnn/c1/ais)

Dua Kelompok Beri Uang kepada Kapekon

FOTO RNN

SEPI: Suasana gedung DPRD Pesawaran tampak lengang karena sebagian anggota dewan tidak masuk. Terlihat dari parkir kendaraan di depan gedung dewan yang biasanya dipenuhi kendaraan dinas dan pribadi, kemarin terlihat lowong.

PRINGSEWU – Asisten I Pemkab Pringsewu Firman Muntako membantah Kepala Pekon (Kapekon) Waliyojati Purwono menghilang terkait dugaan pemotongan dana kelompok usaha bersama (kube). ’’Tadi pagi (kemarin, Red), dengan diantar camat Pringsewu, Kapekon Waliyojati menghadap saya,” kata Firman di ruang kerjanya. Ia mengungkapkan, berdasarkan surat yang disampaikan camat kepada dirinya, Purwono telah memenuhi panggilan Inspektorat pada Rabu (12/1). ’’Yang bersangkutan sudah diperiksa Inspektorat. Ia dan keluarganya masih ada di tempat,” tukasnya.

Lebih jauh Firman mengatakan, berdasarkan pemeriksaan Inspektorat, tidak ditemukan adanya pemotongan pada dana tersebut. Namun, Purwono diberi uang oleh dua dari 13 kelompok penerima dana itu. ’’Ada dua kelompok yang memberi Purwono. Yaitu sebesar Rp2 juta dan Rp500 ribu. Dia itu hanya dikasih, bukan meminta. Namun, itu tetap disalahkan. Mestinya kalau sisa dari kebutuhan kelompok harus dimasukkan dalam kas, bukan diberikan,” tegasnya. Sementara, Purwono mengaku tidak pergi atau menghilang. Dia mengatakan tetap melakukan aktivitas seperti biasanya sebagai Kapekon.

’’Saya berada di pekon, tugas seperti biasa. Itu bukan potongan, namun pemberian sukarela. Kalau memang pemberian itu harus dikembalikan dan jadi masalah, tentu akan saya lakukan,” ujarnya. Terpisah, salah seorang anggota DPRD Pringsewu Zulmar menyesalkan pemberian uang tersebut kepada Purwono. Menurutnya, bantuan sebesar Rp20 juta diperuntukkan warga miskin. ’’Masak ada orang miskin ngasih orang kaya. Bantuan yang telah diberikan itu tetap dipertanggungjawabkan. Kalau diberikan kepada aparat pekon, tanggung jawabnya bagaimana?” pungkas Zulmar. (rnn/c1/ais)

POLA hidup bersih dan sehat (PHBS) terus disampaikan Dinas Kesehatan Pringsewu melalui penyuluhan. Salah satunya untuk mencegah penyakit diare yang jumlahnya mencapai ribuan pada 2010. Diare juga menjadi penyakit paling dominan yang menyerang balita. ’’Hal utama untuk mencegah timbulnya penyakit ini adalah menjaga lingkungan tetap bersih. Penyuluhan terus dilakukan,” kata Kepala Diskes Pringsewu dr. Endang Budiati. Diketahui, sepanjang 2010 terdapat 7.832 penderita diare yang tersebar pada delapan kecamatan di daerah otonomi baru tersebut. Kecamatan Gadingrejo menempati urutan pertama dengan penderita diare terbanyak, yakni 1.683 warga. Sementara penderita paling sedikit ada di Kecamatan Pagelaran, yaitu 495 orang. Endang mengatakan, diare disebabkan berbagai faktor. Di antaranya salah makan atau mengonsumsi makanan yang tidak bersih. Kemudian, adanya virus serta alergi di lingkungan sekitar. ’’Biasanya penderita diare paling banyak pada saat musim pancaroba,” sebutnya. Terpisah, Diskes Pesawaran mencatat terdapat empat balita penderita gizi buruk pada 2010. Salah satunya meninggal dunia, yakni Aulia Putri. Kabid Kesehatan Masyarakat Diskes Pesawaran drg. Yasmin mengatakan, Diskes menganggarkan dana untuk penanganan gizi buruk. Termasuk pengadaan makanan pendamping yang diberikan pemerintah pusat. (rnn/c1/ais)

WISATA

Optimalkan Potensi GAK POTENSI wisata Gunung Anak Krakatau (GAK) bakal dioptimalkan untuk menambah pendapatan asli daerah (PAD) Lampung Selatan. Sejumlah pembenahan akan dilakukan. Di antaranya membangun dermaga di Desa Canti, Kecamatan Rajabasa, Lamsel. Tujuannya, wisatawan yang hendak berkunjung ke GAK dapat menyeberang melalui dermaga tersebut. Selain itu akan ada kapal-kapal khusus yang menuju tempat wisata tersebut. Pemkab Lamsel juga berencana membangun dermaga di Kecamatan Bakauheni. ’’Pendapatan dari GAK bisa diperoleh dari retribusi wisatawan yang akan menuju ke sana,” kata Sekretaris Kabupaten Lamsel Sutono. Dilanjutkan, selama ini potensi GAK kurang dioptimalkan. Padahal, lokasi wisata itu bisa menjadi sumber pendapatan yang menjanjikan. Sementara Plt. Kepala Dinas Pariwisata Lamsel Nasruddin mengatakan, satuan kerjanya terus merancang program-program untuk mengoptimalkan potensi wisata di kabupaten itu. Terlebih, potensi wisata di Lamsel tidak kalah dengan daerah lainnya. ’’Beberapa upaya yang kami lakukan, antara lain, membuat peta-peta wisata dan mempromosikannya melalui situs internet,” ujarnya. (dur/c1/ais)

KINERJA

Kades Sinarrezeki Dicopot KARENA kinerjanya diduga tidak baik, kepala Desa (Kades) Sinarrezeki, Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan, dicopot. Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Nomor: B/01/1.02/AK/2011 yang dikeluarkan Pemkab Lamsel melalui Bagian Otonomi Daerah (Otda). Kasubbag Administrasi Perangkat Desa Bagian Otda Pemkab Lamsel Sunyoto mengatakan, SK pencopotan Suaryo sebagai Kades tertanggal 5 Januari 2011. ’’Hal itu menindaklanjuti aspirasi perangkat desa, termasuk masyarakat dan tokoh setempat,” kata Sunyoto kepada Radar Lamsel (grup Radar Lampung) kemarin. Ia mengungkapkan, usulan pencopotan itu disampaikan BPD, perangkat desa, tokoh masyarakat, dan warga akhir tahun lalu. Sebab, Suaryo diduga terlibat sejumlah persoalan dan menimbulkan gejolak di desa itu. Suaryo diduga tidak menjalankan tugas sebagai Kades. Akibatnya, urusan pemerintahan desa berantakan dan tidak berjalan baik. Bahkan, pelayanan kepada masyarakat desa juga tidak terakomodasi dengan baik selama satu tahun. Saat mendatangi kantor bupati Lamsel akhir tahun lalu, warga menyatakan kinerja Kades tidak maksimal. Contohnya, mengenai warga yang ingin menikah di luar kecamatan dan harus mendapatkan rekomendasi dari Kades. ’’Jika Kadesnya tidak ada, bisa jadi warga desa batal menikah,” kata salah seorang tokoh masyarakat. Belum lagi alokasi dana desa (ADD) yang juga harus dicairkan oleh Kades. (rnn/c1/ais)


LAMPUNG RAYA

SABTU, 15 JANUARI 2011

29

Lamteng-Lamtim-Metro

PENYAKIT

Hama Tikus Mulai Serang Tanaman Padi

Puluhan Santri Terserang Flu SEBANYAK 78 santri Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Mukhsin di Kelurahan Purwosari, Kecamatan Metro Utara, Kota Metro, terjangkit flu. Para santri mengalami demam, pusing-pusing, badan pegal, dan tenggorokan kering. Menurut Anwar, salah seorang petugas di ponpes, santri terjangkit penyakit itu usai libur sekolah. ’’Beberapa santri pulang ke kampung halamannya. Ketika kembali ke ponpes, mereka dalam kondisi demam,” kata Anwar kemarin (14/1). Dilanjutkan, beberapa hari lalu, siswa yang terserang flu hanya dua orang. Namun, penyakit itu cepat menular rekan satu kamar santri yang terserang flu. ’’Dari 360 santri, yang menderita demam, pusing, badan pegal, dan tenggorokan kering mencapai 78 anak,” terang Anwar. Lebih jauh Anwar mengatakan, berdasarkan keterangan dari Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Metro, para santri diduga terserang virus flu ILI (influenza like illness. Untuk mencegah penyebaran virus, santri yang sakit ditempatkan di ruang kesehatan ponpes. Tim medis dari puskesmas dan Diskes siaga memberikan perawatan kepada para santri. Petugas kesehatan juga mengambil sampel darah untuk diperiksa di laboratorium. Haris, salah seorang santri, menuturkan, dia merasakan pusing, perut mual, badan pegal, tenggorokan kering, dan muntah-muntah. Setelah mendapatkan perawatan, kondisinya berangsur membaik. (rnn/c2/ais)

FASUM

Perbaiki Fasilitas Terminal PEMBANGUNAN kanopi yang selama ini rusak dan lepas di tengah Terminal Bandarjaya, Lampung Tengah, akan diperbaiki. Tidak hanya itu. Terminal juga akan di-hotmix keliling. Pembenahan rencananya dilakukan tahun ini. ’’Hanya tinggal menunggu dana alokasi khusus (DAK). Sebab, tahun ini Dinas Perhubungan mendapat bantuan Rp300 juta. Dari jumlah bantuan itu, rencananya dibuat perbaikan terminal,” kata Kepala Sub. Terminal Bandarjaya Arman kepada Radar Lamteng (grup Radar Lampung) kemarin (14/1). Lanjut Arman, meski perbaikan pembangunan kanopi dan hotmix terminal masih dalam pembahasan, diusahakan tahun ini bisa direalisasikan. ’’Mengingat para penumpang dan angkot kepanasan saat mengetem di terminal. Tujuannya supaya pemilik kendaraan dan penumpang ramai di terminal serta nyaman,” tandasnya. (rnn/c2/ais)

LAKALANTAS

Dua Remaja Terluka DUA korban luka-luka dalam kecelakaan yang terjadi di jalan raya Sumberkaton (SK 2), Kecamatan Seputihsurabaya, Lampung Tengah, Kamis (13/1). Mereka adalah Mahmud (15), warga SK 2, Dusun 3, Seputihsurabaya, dan rekannya, Imam Sidik (16). Kanitlaka Polres Lamteng Ipda Mulyanto mengatakan, kecelakaan bermula ketika mobil pikap BE 9624 BC yang dikendarai Oki Kristiwan (21) melaju dari arah Bratasena, Gayabaru, menuju Simpangrandu. Saat melintas di jalan menikung, dari arah berlawanan muncul motor BE 3039 GU yang dikemudikan Mahmud berboncengan dengan Imam. ’’Karena tidak bisa mengendalikan kendaraannya, motor yang dibawa korban menabrak bagian depan sebelah kanan pikap,” kata Mulyanto. Mahmud mengalami luka di kepala belakang, tangan kanan, dan kaki kiri robek. Sedangkan Imam mengalami luka kepala depan dan memar bagian dada. Mereka berdua langsung dibawa ke Puskesmas Seputihsurabaya. Sementara kedua kendaraan diamankan di Pospol Lantas Simpangrandu. Pada hari yang sama, Musman (55), warga SB 5, Kecamatan Seputihbanyak, ditemukan tidak bernyawa di Ledeng SB 9, Kecamatan Wayseputih. Korban kali pertama ditemukan oleh Zulbari (30) dan Dedy (30), warga setempat, ketika kedua warga itu hendak berangkat kerja. ’’Awalnya, kami mendapat laporan dari warga bahwa ada orang tenggelam di ledeng. Menindaklanjuti laporan itu, anggota bersama tim medis Puskesmas Seputihbanyak langsung ke lokasi,” kata Kanitreskrim Polsek Seputihbanyak Aipda Erson. Ketika itu, korban sudah tidak bernyawa dengan posisi mengapung. Tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuhnya. (rnn/c2/ais)

FOTO DWI PRIHANTONO

PRO-KONTRA: Gabungan LSM dan perwakilan masyarakat Lamtim menyampaikan aspirasi mendukung penonaktifan Satono di halaman DPRD setempat kemarin. Sehari sebelumnya, sejumlah massa menyampaikan aspirasi menentang penonaktifan Satono sebagai bupati Lamtim.

Soal MMM, PemkotDPRD Tidak Kompak METRO – Pemkot dan DPRD Metro tidak kompak soal pembangunan Metro Mega Mall (MMM). Dewan menyatakan tetap menolak perpanjangan adendum pembangunan. Sementara, Pemkot Metro memperpanjang perjanjian kerja sama pembangunan MMM. Itu dilakukan menyusul rekomendasi BPK dan BPKP untuk mengkaji ulang perjanjian MMM karena telah menyalahi peraturan perundangundangan, terutama dalam proses lelang. ’’Perjanjian pembangunan MMM tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” kata Ketua Panitia Khusus (Pansus) Pembangunan MMM DPRD Metro Fahmi Anwar kemarin

tidak transparannya pemkot dalam perpanjangan adendum itu merupakan langkah untuk berjalan sendiri-sendiri. ’’Jika memang mau mengambil sikap tanpa sepengetahuan DPRD, kami siap mengikuti langkah itu,” tegasnya. Diketahui, untuk kali kedua, Pemkot Metro memperpanjang perjanjian kerja sama pembangunan MMM. Hal itu tertuang dalam Adendum II Pembangunan MMM No. 18/ KSDD-D/07/2010 dan 011/LGL-01/ NJ/2010 tentang Pemanfaatan Bangunan Pasar Kota Metro. Pada adendum pembangunan MMM, ada empat pokok yang direvisi. Yakni batas waktu adendum MMM yang dimulai sejak 19 Desember

Sebelum Dibunuh, Sempat Bercanda SUKADANA – Husin Manda (35), tersangka pembunuh Mad Rejeb (35), warga Desa Bojong, Kecamatan Sekampungudik, Lampung Timur, menyerahkan diri kepada polisi, Kamis (13/1) malam. Lelaki yang masih memiliki hubungan kekerabatan dengan Mad ini dijemput di Kasui, Waykanan. Diketahui, Mad tewas dengan luka di kaki, lengan kiri, dan dada samping, Selasa (11/1) malam. Sebelumnya, ia terlibat perselisihan dengan Husin. Bermula ketika keduanya menghadiri pesta adat di kampung mereka. Kemudian dua orang yang tinggal berdekatan ini bertengkar. Masalah yang menjadi pemicu pertengkaran itu juga tidak diketahui jelas. Ketika pertengkaran makin memanas, Husin mengeluarkan senjata tajam (sajam) jenis laduk dan menyerang Mad. Sementara saat diperiksa polisi, Husin mengaku perbuatannya dilakukan secara spontan. Ia mengatakan, sebenarnya antara dirinya dan Mad tidak memiliki permasalahan. Bahkan pada malam kejadian, Husin dan Mad sempat bercanda. Ternyata gurauan Mad membuat Husin tersinggung sehingga

PERUMAHAN

BERINGIN RAYA LANGKAPURA Hunian Nyaman di Alam Bebas Banjir TERSEDIA TYPE RUMAH MULAI DARI

KAMI HADIR JUGA DI PERUMAHAN

“SUKARAJA INDAH” Kec. Gd.Tataan Lampung Selatan FASILITAS Lokasi terjangkau angkutan umum Sarana dan Prasarana lengkap. Sarana Pendidikan TK-SD-SLTP-SLTA Lokasi Pasar Sarana pemakaman umum Dll.

(14/1). Menurutnya, hingga kemarin pihaknya belum mendapatkan pemberitahuan perpanjangan kontrak pembangunan MMM oleh Pemkot Metro. Informasi perpanjangan kontrak itu hanya diketahui berdasarkan pemberitaan di koran. Fahmi mengungkapkan, jika memang ada perpanjangan adendum II, seharusnya pemkot lebih transparan. Terutama dalam membahas perpanjangan adendum. ’’Terlebih berdasarkan pertemuan dengan tim eksekutif beberapa waktu lalu, mereka menyatakan kesiapan untuk selalu berkoordinasi dengan pansus,” tukasnya. Lebih jauh Fahmi mengatakan,

DP. RINGAN DAPAT DIANGSUR SELAMA MASA PEMBANGUNAN TANPA BUNGA

PT. SINAR WALUYO Perwakilan Lampung Jl. Jend. Sudirman No. 94 Telp. 253800 - 261 371 Rawa Laut Bandar Lampung

keduanya bertengkar. ’’Saya menyesal dan siap bertanggung jawab,” katanya. Kapolres Lamtim AKBP Bambang Haryanto melalui Kapolsek Sekampungudik AKP Waryono mengatakan, sebelum menyerahkan diri, pihaknya melakukan pendekatan ke keluarga Husin. ’’Antara korban dan tersangka sebenarnya masih memiliki hubungan kerabat,” kata Waryono. Selain itu, banyak saksi mata mengetahui peristiwa yang mengakibatkan tewasnya Mad itu. Karena itu, begitu tersangka kabur, polisi melakukan pendekatan dengan keluarganya. Tujuannya agar pihak keluarga memberikan pengertian kepada tersangka untuk menyerahkan diri. ’’Hasilnya, tersangka yang bersembunyi di Kasui bersedia menyerahkan diri,” terang Waryono. Dilanjutkan, untuk mengantisipasi segala kemungkinan, setelah dijemput di Kasui, Husin langsung dibawa ke Mapolres Lamtim. ’’Kesadaran tersangka menyerahkan diri diharapkan menjadi pertimbangan majelis hakim dalam persidangan kelak,” tambah Waryono. (wid/c2/ais)

2010–19 Juni 2012. Revisi juga dilakukan terhadap penambahan jumlah kontribusi pendapatan asli daerah (PAD) Kota Metro atas pembangunan MMM dengan kontrak 30 tahun Rp13.159.360.000. Jumlah ini naik dibanding besarnya kontribusi yang akan diberikan pada MoU perjanjian kerja sama pembangunan MMM senilai Rp8,1 miliar. ’’Penetapan kontribusi PAD atas pembangunan MMM ini dibayarkan secara bertahap setiap tahun,” kata Asisten II Pemkot Metro Waluyo usai penandatanganan nota kesepahaman kerja sama dengan Universitas Bandar Lampung (UBL) di aula pemkot setempat, Kamis (13/1). (rnn/c2/ais)

KALIREJO – Selain ancaman serangan penyakit seperti kresek dan sundep, serangan hama tikus juga dikhawatirkan petani. Sebab, serangan hama itu bisa mengurangi hasil. Bahkan dapat mengakibatkan gagal panen. Kekhawatiran gagal panen juga dirasakan oleh para petani yang ada di Kampung Sinarsari, Kecamatan Kalirejo, Lampung Tengah. Rata-rata tanaman padi milik petani yang ada di kampung itu kini mulai terserang hama tikus. Seperti diungkapkan Ketut Ponco Winarto, salah seorang petani di daerah itu. Ia mengatakan, tanaman padinya yang telah berumur 1 bulan kini terserang hama tikus. ’’Tidak hanya padi milik saya. Sebagian besar padi di sawah yang ada di daerah ini terserang,” akunya. Hal senada disampaikan oleh Pakis, petani lainnya. Menurutnya, sebagian besar tanaman padi milik petani diserang hama tikus. Namun, intensitas serangan berbeda-beda. Untuk sementara ini, petani setempat berupaya menekan serangan hama tikus dengan memberikan umpan berupa singkong yang dibubuhi racun. Ada juga yang menggunakan cara alami, yaitu dengan umbi gadung yang diparut dan diperas. Air perasan disemprotkan pada tanaman padi yang terserang hama. Sayangnya, hal ini tidak terlalu berpengaruh. Kepala BPP Kalirejo Tuhono mengatakan, salah satu faktor yang menunjang serangan tikus adalah petani tidak melakukan penanaman serempak. Selain itu, sawah dekat dengan kebun dan areal permukiman. ’’Kami akan berupaya melakukan langkah-langkah pengendalian hama tikus itu dengan sistem mekanis pada luasan serangan,” ujarnya. (rnn/c2/ais)

Siapa Mau Membantu? TANJUNGJAYA – Enam tahun sudah, Rianto (15), warga Dusun 2, Kampung Tanjungjaya, Kecamatan Bangunrejo, Lampung Tengah, menderita cacat fisik. Ia pun harus menjalani aktivitasnya sehari-hari di dalam gerobak. Kedua tangannya tidak bisa digerakkan. Kakinya juga tidak berfungsi. Akhirnya, keluarganya membuat gerobak ukuran 160 cm x 80 cm. Gerobak itu membantu berjalan Rianto. Kasmidi, orang tua Rianto, mengatakan, anaknya menderita cacat fisik sejak berusia 9 tahun. Sebelumnya, Rianto bisa berjalan dan bergerak bahkan bersekolah. Tapi, hanya bertahan selama tiga tahun karena penyakitnya setiap hari semakin parah. ’’Kami tidak bisa berupaya

FOTO RNN

MEMPRIHATINKAN: Rianto, remaja 15 tahun yang menderita cacat fisik, harus menjalani aktivitas sehari-hari dari dalam gerobak.

apa-apa karena kami hanya sebagai buruh tani. Kami berharap bantuan dan uluran tangan dari pihak lain demi kesembuhan dan kelangsungan hidup Rianto,” bebernya. Sementara petugas TKSK Bangunrejo, Mukiman, sudah mengusulkan Rianto ke Dinas Sosial Lamteng untuk menda-

patkan bantuan. Rianto mendapatkan bantuan Rp300 ribu per bulan untuk kebutuhan hidup sehari-hari. ’’Kami berharap Dinas Kesehatan bisa membantu menangani penyandang cacat, khususnya yang berasal dari keluarga miskin,” kata Mukiman. (rnn/c2/ais)


LAMPUNG RAYA

30

SABTU, 15 JANUARI 2011

Lampung Utara-Lampung Barat-Waykanan

Rangkul PKL, Bukan Diperangi KOTABUMI – Sikap Dinas Pengelolaan Pasar Lampung Utara dalam mengatasi pedagang kaki lima (PKL) patut ditiru. Selama ini, Dinas Pasar kabupaten-kota lain cenderung mengedepankan tindakan represif. Akibatnya, kerap memicu bentrok antara PKL dengan aparat. Namun, tak begitu dengan Dinas Pasar Lampura. Mereka tidak menganggap PKL musuh dan memeranginya. Justru sebaliknya, tindakan persuasif terus dikembangkan sebagai bagian dari upaya untuk merangkul PKL. Dinas Pasar juga terus melakukan pembinaan terhadap PKL. ’’Pembinaan ini kami lakukan supaya para pedagang menempatkan lapak dagangannya dengan tertib dan teratur,’’ ujar Kadis Pasar Lampura Syaiful Dermawan, S.H., M.M. didampingi Kabid Keamanan dan Penertiban Pasar Murhadi, S.H. kemarin. Syaiful mengakui jika sebagian pedagang ini belum sepenuhnya menuruti aturan perda. Tetapi diharapkan komunikasi yang sudah dibangun secara persuasif dan kolektif itu dapat menjadi masukan buat mereka. ’’Kami tidak mau menimbulkan anarkis ke para pedagang. Untuk itu, kami utamakan komunikasi yang baik terhadap mereka. Mudah-mudahan para pedagang dapat mengikuti aturannya,’’ ungkap dia. Di samping itu, lanjut Syaiful, tentunya para pedagang dapat menempati lokasi yang sudah ditentukan dengan teratur. ’’Jangan sampai penempatan lokasi yang sudah diizinkan saat ini menimbulkan keributan untuk merebut dan mempermasalahkan tempat dagang,’’ ingatnya. Mantan kepala Kesbangpolmas Lampura ini mengimbau para pedagang berjualan dengan teratur tanpa menimbulkan keributan di antara sesama mereka. Selain itu diharapkan mampu bersaing secara sehat. ’’Dengan begitu, para pedagang dapat menunjukkan citra yang baik di mata masyarakat,’’ ucapnya. Namun di balik semua itu, tak terlepas dari tanggung jawab bersama, yakni menjaga kebersihan lingkungan pasar. ’’Manfaatkan kotak yang disediakan ini untuk membuang sampah. Kami tidak mau upaya yang digalakkan saat ini menjadi sia-sia,’’ ujar Syaiful. (rnn/ c1/adi)

Tapal Batas Masih Proses Penyelesaian

FOTO DEDY KURNIAWAN/RNN

DIPECAHKAN: Kaca mobil milik Hadi Saputra, warga Baradatu, Waykanan, kemarin dipecahkan oleh pencuri dan mengakibatkan uang sebesar Rp72,75 juta dan 10 gram emas yang diparkir di Masjid Jamik Kotabumi raib.

Baru Dilantik, Pejabat Terancam Di-rolling Lagi LIWA - Para pejabat eselon III dan IV yang dilantik Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri pada Senin (10/1) lalu belum berada pada posisi aman. Mereka terancam di-rolling lagi oleh Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). ’’Daripada mereka stres menempati jabatan yang ada sekarang, tidak menutup kemungkinan di-rolling lagi. Karena itu, kami tetap mengevaluasi kinerja mereka,” kata Ketua Baperjakat Lambar Nirlan kemarin. Mengenai pengisian jabatan eselon II, lanjut pria yang juga menjabat Sekkab Lambar ini, masih dalam proses pengusulan ke gubernur Lampung. Ia menegaskan kalau pengisian jabatan eselon II segera dilakukan, mengingat su-

atu keharusan yang disebabkan pemekaran sejumlah dinas dan satuan kerja. Pada kesempatan tersebut, Nirlan juga menyatakan bahwa rolling eselon II maupun III dan IV tidak ada intervensi dari legislator (anggota dewan, Red). Meski ia mengakui adanya masukan dari sejumlah legislator terkait hal ini. ’’Masukan tak hanya datang dari para anggota dewan. Melainkan dari semua pihak kami tampung. Namun, finalnya tetap di Baperjakat,” tegasnya. Rencana rolling pejabat eselon III dan IV juga disampaikan Sekretaris Baperjakat Akmal Abdul Nasir. Meski demikian, rolling tetap diprioritaskan untuk pejabat eselon II. Hal ini karena ada sembilan

jabatan eselon II yang perlu diisi dampak dari pemekaran dinas. Yaitu Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Kehutanan, Dinas Pertambangan, Dinas Sosial dan Kependudukan, asisten I, asisten II, serta Dinas Keluarga Berencana. ’’Pejabat eselon III dan IV sudah dilantik Pak Bupati. Sekarang kami sedang memproses untuk mengusulkan pejabat eselon II ke gubernur. Mudah-mudahan tak lama lagi segera disetujui gubernur dan dilantik,” kata Akmal. Sementara itu, Komisi A DPRD Lambar mendesak seluruh satker baru yang telah mendapatkan pembagian gedung segera menempati kantor yang telah disediakan sesuai pembagian masing-masing.

’’Mengapa harus menunggu SK bupati turun. Kalau sudah tahu satkernya mendapat bagian gedung, langsung tempati sesuai pembagian,” pungkas Sekretaris Komisi A Zeplin Erizal, S.H., M.H. kemarin. Karenanya, menurut Zeplin, jika hingga Senin (17/1) pejabat yang telah ditunjuk di setiap satker baru itu belum menempati gedung yang telah dibagi, komisi A meminta bupati bersama tim Baperjakat mengevaluasi kembali kinerja mereka. ’’Kalau sampai Senin nanti mereka masih ada yang belum pindah, kami minta bupati dan Baperjakat mengevaluasi ulang pejabat yang sudah ditunjuk. Itu menandakan mereka tidak siap bekerja. Lebih baik cari yang siap dan mau bekerja,’’ tegasnya. (een/rnn/c1/adi)

Tiga CPNSD Guru Mundur KOTABUMI - Tiga CPNSD Lampung Utara formasi umum tahun 2010 resmi mengundurkan diri. Itu dituangkan dalam surat pernyataan yang disampaikan ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) setempat. ’’Untuk penerimaan CPNSD tahun 2010 dari umum, sebetulnya formasinya full. Tetapi pada waktu daftar ulang ada tiga orang yang tidak mendaftar dan telah dinyatakan gugur,’’ ujar Kabid Pengadaan dan Mutasi Pegawai Ilham Alawi mendampingi Kepala BKD Lampura Fahrizal Ismail kemarin. Ketiga orang yang gugur ini

dari formasi guru dengan mata pelajaran sejarah sebanyak dua orang dan geografi satu orang. Ketiganya atas nama Soni Putra, S.Pd. yang mengundurkan diri karena diterima sebagai CPNSD kan tor Kementerian Agama di Bandarlampung. Kemudian Reni Wu landari, S.Pd. mengundurkan diri karena turut suami pindah keluar kota. Sedangkan Edo Dwi Nugroho yang berasal dari formasi guru mata pelajaran geografi tidak mendaftar ulang. Dikatakan Ilham, pihaknya telah menyerahkan berkas CP-

NSD yang telah melengkapi berkas ke BKN. Dan sekarang menunggu verifikasi BKN untuk proses pembuatan nomor induk pegawai (NIP). Setelah itu baru BKD melakukan penerbitan surat keputusan (SK) CPNSD, yang kemungkinan selesai Maret 2011. Tahun 2010, kuota penerimaan CPNSD Lampura sebanyak 236 orang. Rinciannya untuk tenaga guru sebanyak 104 orang, hanya terisi 101 orang, dan 3 orang lainnya dinyatakan gugur. Lalu tenaga kesehatan 66 orang, terisi semua. Serta tenaga teknis 66 orang dan terisi semua. (rnn/c1/adi)

FOTO RNN

MEMBANDEL: Meski terpampang rambu-rambu larangan parkir di Jalan Ahmad Yani, Kotabumi, Lampura, sejumlah pengendara membandel dan memarkir mobilnya di tempat itu.

KOTABUMI - Penyelesaian tapal batas Lampung Utara dengan Waykanan saat ini sedang dalam proses dengan difasilitasi Pemprov Lampung. Masalah ini juga telah dilaporkan ke menteri kehutanan (Menhut). ’’Untuk penyelesaiannya sedang dalam proses. Kami sudah ajukan itu agar segera ditetapkan tapal batasnya,” ujar Sekkab Lampura Drs. Hi. Paryadi, M.M. saat dihubungi via telepon kemarin. Diterangkan, pihaknya sudah mengetahui sejak lama terkait tapal batas itu, namun kini sedang dalam proses penyelesaian. ’’Kita tahu bila tak segera diselesaikan, dapat menimbulkan konflik. Namun hingga kini belum ada keputusan dari Menhut terkait areal di Register 46 itu,” ujarnya. Paryadi juga mengungkapkan jika acuan dan pedoman Kabupaten Lampura dalam menetapkan tapal batas itu sesuai ketentuan pemerintah pusat melalui Menhut yang dituangkan dalam berita acara penyerahan aset terhadap Kabupaten Waykanan. Itu saat pemekaran Lampura berdasarkan UU RI Nomor 12 Tahun 1999. Dalam berita acara itu dituangkan ketetapan yang dikenal dengan PPP. Yaitu personel, yakni pegawai yang bertugas di wilayah eks Kabupaten Lampura ditetapkan sebagai pegawai kabupaten setempat, Kemudian perlengkapan seperti peralatan kerja dan aset yang semula milik Lampura diserahkan sepenuhnya untuk Waykanan. ’’Terakhir pembiayaan yang semula biaya pembangunan ditanggung Lampura, kini diserahkan sepenuhnya ke Waykanan karena telah dimekarkan menjadi kabupaten baru,” papar Sekkab. Sementara Kabupaten Waykanan terkait tapal batas di Register 46 mengacu surat keputusan (SK) gubernur Lampung sesuai luas letak dan wilayahnya. ’’Mereka (Pemkab Waykanan, Red) mengacu SK gubernur,” ujar Paryadi seraya menyatakan, semua dasar yang menjadi pedoman Lampura dan Waykanan itu sama-sama memiliki dasar hukum yang kuat.(rnn/c1/adi)

INFRASTRUKTUR

Jalan Arjuna Diperbaiki HAMPIR sebagian besar jalan di wilayah Kecamatan Kotabumi, Lampung Utara, rusak dan berlubang. Salah satunya Jalan Arjuna di Kelurahan Rejosari, yang kini dalam proses perbaikan pemerintah dan dinas/instansi terkait. ’’Perbaikan jalan ini sudah berlangsung dua bulan terakhir,’’ kata Jamuni (34), warga Dusun Pancasila, Rejosari. Hal senada diungkapkan Saliman (40). Proses yang sedang dilaksanakan saat ini terus digalakkan untuk mempermudah akses pengguna jalan, khususnya kendaraan truk dan fuso. ’’Dengan adanya perbaikan jalan tersebut, saya berharap dapat meningkatkan arus lalu lintas perekonomian warga,’’ tuturnya. Sementara itu, Camat Kotabumi Kodari, S.E. mengakui jika di wilayah kerjanya ada sekitar 30 kilometer jalan yang mengalami kerusakan. Meski begitu, pemerintah kabupaten dan pihak terkait terus berupaya memperbaiki jalan tersebut secara bertahap. (rnn/c1/adi)

PERTANIAN

Petani Optimistis Tercukupi PETANI di Kecamatan Kotabumi Utara siap menggarap sasaran tanam dan hasil produksi delapan komoditas pangan yang ditargetkan Pemkab Lampung Utara untuk tahun 2011. Komoditas tersebut antara lain tanaman padi sawah, padi gogoh, dan jagung. Kemudian umbi kayu, umbi jalar, dan kacang tanah. ’’Dari delapan komoditas pangan tahun 2011 yang ditargetkan pemkab hanya, kacang kedelai yang tidak ada sasaran tanam dan produksinya. Namun, para petani yang bermukim di Kotabumi Utara siap menggarap sawah dan ladangnya,’’ kata Kepala Seksi Produksi Pertanian Dinas Pertanian Lampura Murdoko. Meski target pemerintah ini belum terlihat, lanjut dia, petani akan berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan hasil produksi tanamannya. Dengan cara menerapkan ilmu yang didapat dari hasil pembinaan dan pelatihan yang dilakukan oleh penyuluh pertanian. ’’Dengan begitu, penerapan bercocok tanam yang diberikan oleh tim penyuluhan diharapkan dapat meningkatkan produksi pertanian di wilayah Lampura. Serta bermanfaat besar bagi petani yang belum memahaminya,’’ timpal Karyo, salah seorang petani Desa Sawojajar. (rnn/c1/adi)


LAMPUNGRAYA

SABTU, 15 JANUARI 2011

31

Tuba-Tuba Barat-Mesuji

Puluhan Hektare Sawah Dialih Fungsi FOTO DOK. RADAR LAMPUNG

KOORDINASI: Dalam mengisi waktu reses, anggota DPRD Provinsi Lampung asal Daerah Pemilihan (Dapil) VII Tulangbawang, Tuba Barat, dan Mesuji, mengadakan pertemuan dengan DPRD serta pihak Pemkab Tuba. Ini sebagai bagian koordinasi antarlembaga.

APARATUR

Tertib Administrasi Kampung CAMAT Mesuji Nazarudin Burhan mengimbau ke seluruh kepala kampung (Kakam) agar dalam menjalankan kepemimpinan kampung untuk bekerja sama dengan aparatur kampungnya. Terutama dalam melakukan penertiban administrasi kampung. Hal ini perlu dilakukan. Sebab, selama ini banyak kekurangankekurangan mengenai administrasi kampung tersebut. ’’Dimulai dari tertib administrasi surat-menyurat dan kedisiplinan aparatur kampung dalam bekerja demi meningkatkan guna menjalankan pengabdiannya untuk melayani masyarat,’’ terangnya kemarin. Semua Kakam juga wajib untuk memberikan pelayanan terhadap masyarakat selama 24 jam penuh. Dalam artian, jika masyarakat mendapatkan kepentingan yang mendesak dan perlu persetujuan maupun bantuan Kakam. ’’Namun, saya juga mengimbau ke warga untuk mendukung seluruh program-program kampung demi kemajuan kampung tersebut. Peran masyarakat juga dibutuhkan dalam memajukan kampung,’’ kata Nazarudin. (rnn/c3/adi)

BANTUAN PEMERINTAH

Pendataan Salah Sasaran PROGRAM pemerintah berupa bantuan yang disalurkan ke masyarakat, baik secara langsung maupun instansi terkait di Mesuji, banyak yang menjadi sorotan berbagai elemen. Sebab, pelaksanaannya dinilai banyak terjadi pelanggaran dan tidak tepat sasaran. Selain program pemerintah berupa raskin, PNPM-MP, maupun RIS-PNPM yang realisasinya tidak tepat sasaran dan diselewengkan oknum, program bantuan langsung pemberdayaan sosial (BLPS) yang ditunjuk melalui Kelompok Usaha Bersama (Kube) fakir miskin yang telah terealisasi di delapan kampung ini juga terindikasi terjadi pelanggaran. ’’Pendataan BLPS yang ditunjuk melalui Kube fakir miskin pada delapan kampung di dua kecamatan, yakni Simpangpematang dan Wayserdang, sebagian besar masyarakat penerima tidak tepat sasaran,’’ papar Ketua LSM Lembaga Masyarakat Antikorupsi (Lemak) Mesuji Rapik kemarin. Menurutnya, pendataan terhadap Kube yang ditunjuk dalam BLPS tersebut banyak yang tidak tepat sasaran. BLPS yang seharusnya diperuntukkan untuk fakir miskin tersebut kenyataannya aparatur kampung. (rnn/c3/adi)

Kurang Modal, Usaha Kecil Gulung Tikar MESUJI – Kurangnya dukungan dari Pemkab Mesuji berdampak pada banyaknya industri rumah tangga maupun usaha kecil yang sulit berkembang. Bahkan, tak sedikit yang gulung tikar karena minimnya modal. Salah satunya produksi industri rumah tangga berupa gula jahe kemasan, yang dipelopori kader PKK Kampung Sukaagung, Kecamatan Wayserdang, dan kini mulai gulung tikar. Hal ini dikarenakan terbatasnya modal dan kurangnya pasokan bahan baku. Padahal, usaha produk industri kecil gula jahe kemasan ini sempat dipamerkan di stan pameran produk makanan di Mesuji pada acaraacara tertentu. Poniyem (49), salah satu kader PKK Kampung Sukaagung, menga-

takan, tidak beroperasinya lagi produksi minuman berupa gula jahe kemasan ini lantaran tingginya harga bahan baku jahe dan terbatasnya dana. Untuk itu, pihaknya sangat mengharapkan adanya campur tangan dari pemkab. Sehingga, diharapkan produksi industri rumah tangga yang dikelola oleh kader PKK ini dapat kembali dihidupkan dan diharapkan terus berkembang untuk kesejahteraan warga setempat. ’’Kami sangat berharap adanya bantuan dari Pemkab Mesuji, sehingga usaha gula jahe kemasan milik kami bisa kembali hidup. Selain itu, kami juga berharap untuk membantu mempromosikan produk kami sehingga lebih dikenal masyarat luas,’’ pinta Poniyem kemarin. (rnn/c3/adi)

TUMIJAJAR – Meski musim penghujan, para petani di Kampung Sumberrejo, Kecamatan Tumijajar, Tulangbawang Barat, mengeluhkan kekurangan air. Persediaan air tidak mampu mencukupi kebutuhan puluhan Hektare sawah di kampung itu. Akibatnya, terjadi alih fungsi lahan. Kini petani lebih memilih mena-nam singkong ataupun palawija lainnya. Warsin (57), salah seorang petani, mengatakan, meski kini musim penghujan, petani selalu

kekurangan air. Akibatnya, petani sering sekali beradu mulut karena berebut air. ’’Saya dan puluhan petani lainnya sering sekali beradu mulut karena berebut air. Ini karena persediaannya sangat terbatas. Di samping itu, pembagiannya tidak merata. Kondisi seperti ini berlangsung dari tahun ke tahun, sehingga akhirnya kebanyakan dari kami mengalah dan memilih bertanam singkong di lahan persawahan. Sebab, itu yang lebih prak-

tis dan tidak menimbulkan banyak masalah,” ujarnya kemarin. Warsin menjelaskan, banyaknya sawah yang terpaksa digunakan sebagai lahan perkebunan singkong ini berjumlah puluhan ha yang terdapat di RT 5–16, tepatnya pada pintu BPS 13 sampai BPS 17 sehingga sering memicu keributan antarpetani. ’’Kurangnya air ratusan ha sawah ini sering memicu keributan antarpetani. Namun demikian, untuk mengantisipasi terjadinya

keributan lebih lanjut antara petani tak banyak dari kami yang memilih bertanam singkong di lokasi persawahan ini,” katanya. Untuk itu, guna peningkatan produktivitas padi ia dan puluhan petani lainnya berharap ke pemerintah bisa membantu sumur bor. Sehingga, sawah dapat teraliri air dan petani dapat menanam padi lagi. ’’Kami optimistis dengan adanya sumur bor, kekurangan air di sawah dapat teratasi,” pungkasnya. (fei/c3/adi)

Ninja dan Tiger Raib di Parkiran Sekolah TUBA BARAT – Sial benar nasib dua siswa SMA PGRI di Kampung Dayaasri, Kecamatan Tumijajar, Tulangbawang Barat. Keduanya terpaksa merelakan sepeda motornya digasak pencuri. Dua motor itu masing-masing Kawasaki Ninja BE 7378 SH milik Raiski Pratama (16), siswa kelas 1, warga Kampung Kagunganratu, Kecamatan Tuba Udik, dan motor Honda Tiger BE 8057 SE punya Sigit Dewantoro (17), siswa kelas 2, warga Kampung Candrakencana, Kecamatan Tuba Tengah. Dua motor itu dicuri di halaman parkir SMA PGRI sekitar pukul 09.20. WIB kemarin. Menurut saksi, Tuti (28), warga yang rumahnya berada di samping sekolah, saat itu dirinya hendak ke Pasar Dayamurni. Belum sempat berangkat, ia memergoki empat pemuda dengan menggunakan dua unit motor. Yakni Yamaha Vixion warna merah dan Yamaha Jupiter hijau daun berhenti di depan sekolah itu. ’’Satu orang menunggu di luar dan lainnya memanjat pagar sekolah. Selanjutnya, tiga orang yang berhasil masuk dengan memanjat pagar tersebut, dua di antaranya merusak kunci dua unit motor milik korban. Lalu, satunya merusak gembok pagar sekolah. Saat itu, saya tidak bisa berbuat apa-apa, karena takut dilukai pelaku. Sebab, satu di antara empat pelaku menunjukkan sebilah pisau kepada saya, dan meminta diam,’’ ujarnya. Tuti menuturkan, hanya sekitar beberpa menit, dua motor tersebut berhasil mereka keluarkan dari dalam parkir sekolah. ’’Setelah mengeluarkan motor dengan merusak gembok pagar sekolah, para pelaku membawa kabur motor tersebut ke arah Mulyaasri,’’ terangnya. Yamto (48), Satpam sekolah itu, mengaku heran kejadian ini terjadi begitu cepat. ’’Padahal penjagaan baru saya tinggal beberapa menit. Sebab, saya melayat di rumah tetangga,’’ singkatnya. Terpisah, Kapolsek Tuba Udik AKP Iswan Syahri saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan ke mana kaburnya para pelaku tersebut. (fei/c3/adi)

FOTO YUSUF A.S.

GERSANG: Dinas Pendidikan Tulangbawang hendaknya berpikir bagaimana membangun sekolah yang nyaman sebagai tempat menimba ilmu. Salah satunya pelajar membutuhkan penghijauan di sekolah agar rindang sehingga menjadikan sekolah sejuk.

Denteteladas Masih Gelap Gulita DENTETELADAS – Hingga memasuki 2011, Pemkab Tulangbawang belum bisa merealisasikan Pelayanan Listrik Negara (PLN). Pasalnya, dari 15 kecamatan, belum seluruh masyarakatnya menikmati penerangan dari jaringan listrik. Salah satunya Kecamatan Denteteladas. Kondisi ini jelas dikeluhkan masyaralat. Sebab, listrik kini menjadi salah satu kebutuhan vital bagi masyarakat. Dengan belum masuknya aliran listrik, tentunya, membuat masyarakat harus merogoh kocek lebih dalam. Pasalnya, biaya pengeluaran diesel lebih besar daripada pembayaran listrik yang dikeluarkan dari PLN. Kondisi ini tentunya sangat

membebankan kami selaku masyarakat kecil. Biaya pengeluaran setiap bulan masing-masing rumah warga dapat menghabiskan dana relatif besar untuk mengoperasikan mesin diesel. Jumlah ini tentu lebih besar dibandingkan pemakaian listrik warga yang dialiri PLN. ’’Contohnya dalam satu boklam lampu dapat dikenakan Rp20.000 per bulan. Artinya, bila sudah dua hingga tiga lampu, sudah dapat ditentukan berapa harus dikeluarkan. Sedangkan hasil kami sehari-hari hanya pas buat makan. Akan tetapi, di lain pihak kami harus mengeluarkan Rp60.000 per bulan. Ini tentunya

tidak sesuai pemasukan,’’ kata seorang warga, Paijo (45), kemarin. Tak hanya itu. Warga juga masih harus mengeluarkan biaya tambahan untuk perawatan mesin diesel. Dapat dibayangkan kesulitan yang dialami warga lantaran belum dapat menikmati aliran listrik. ’’Untuk itu, kami meminta agar pemerintah dapat memprioritas serta merealisasikan aliran listrik yang berasal dari PLN di seluruh kampung. Karena, selama ini pihaknya belum pernah m e n i k mat i ha s i l dari pembangunan melalui penerangan PLN. Listrik sangat menunjang perekonomian masyarakat. Sebab, aktivitas masyarakat akan sangat terbantu dengan keberadaan

listrik. Jika sudah ada listrik, wawasan masyarakat juga bertambah dengan informasi melalui media elektronik yang masuk,’’ imbuhnya. Terpisah, Camat Denteteladas Sukerdi, S.E. membenarkan, masyarakat di kecamatan ini sangat kesulitan mendapatkan penerangan listrik. ’’Meski demikian, pihak kecamatan akan tetap berupaya semaksimal mungkin dalam merealisasikan aliran listrik dari PLN. Pihaknya meminta bantuan agar program ini dapat terwujudkan. Sebab, bila tanpa adanya keikutsertaan pihak terkait dalam merealisasikan program ini, tidak terwujud,’’ tukasnya. (fei/c3/adi)


PENDIDIKAN

32

Education Perspective

Komentar

KOMPAK Santri-santri Pondok Pesantren Nurul Iman, Jl. Purnawirawan, Gunungterang, Tanjungkarang Barat, Bandarlampung, memperbaiki sendiri asrama dan majelis taklim setempat.

Nyaman Dalam Kesederhanaan SITI Khoiriah, warga Kedondong, yang kini mondok di Ponpes Nurul Iman Bandarlampung, mengaku hanya lulusan SD. Karena tidak ada biaya untuk melanjutkan sekolah, atas saran orang tuanya, ia pun masuk ponpes di Jl. Purnawirawan Gunungterang, Ta n j u n g k a r a n g Barat, BandarSiti Khoiriah lampung. ’’Di sini (Ponpes Nurul Iman, Red), semua santri bebas biaya. Kami mendapatkan ilmu secara gratis,’’ aku santri yang baru satu bulan mondok di ponpes tersebut kemarin (14/1). Setiap hari, Siti belajar mengaji. ’’Saya belajar setiap hari dari pagi hingga isa,’’ ungkapnya seraya mengatakan, suasana pesantrennya cukup menyenangkan meski penuh kesederhanaan. (ysn/c3/rim)

FOTO YUSNAENI

JANGAN KALAH BERSAING

KEPALA Bidang Pendidikan Keagamaan dan Pondok Pesantren Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung Drs. Hi. Suhaili, M.Ag. mengakui, minat masyarakat menimba ilmu di pondok pesantren (ponpes) tidak seantusias masuk lembaga pendidikan umum. Padahal, menurutnya, di ponpes tidak seperti anggapan masyarakat selama ini yang hanya mempelajari ilmu agama. ’’Di ponpes juga mempelajari teknologi dan ekonomi. Bahkan bisa melanjutkan

pendidikan ke perguruan tinggi negeri ternama. Jadi tidak kalah bersaing dengan lulusan lembaga pendidikan umum,’’ terang Suhaili kemarin (14/1). Tidak hanya itu. Ia menuturkan, di ponpes juga ada pemberian life skill atau keterampilan sesuai minat dan bakat santri. Mulai kerajinan, pertanian, peternakan, dan lainnya. ’’Sehingga alumni ponpes tidak sekadar bisa mengaji atau berdakwah, tapi juga mandiri dengan membuka lapangan pekerjaan sendiri,’’ tandasnya.

Lebih lanjut Suhaili menyebutkan, ada 650 ponpes di Lampung. Tipologinya terdiri atas ponpes salafiah (fokus pengkajian Alquran dan kitab kuning), ponpes kholafiah (salafiah dan pendidikan formal setingkat MI, MTs, dan MA dengan kurikulum nasional), serta ponpes hadisah modern (ponpes yang menyelenggarakan pendidikan formal dengan kurikulum tersendiri). Guna meningkatkan kualitas santri ponpes dan tidak ketinggalan dari lembaga pendidikan umum, lanjutnya, per tahunnya

Kemenag menyelenggarakan berbagai kegiatan mulai tingkat daerah hingga nasional. Seperti kepramukaan santri, pekan olahraga dan seni nasional, serta musabaqoh qiraatul Quran. ’’Kemenag juga bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi negeri ternama untuk menerima alumni ponpes sebagai mahasiswanya. Seperti, UGM, UI, dan ITB. Prosesnya tetap melalui jalur tes, sama seperti pada umumnya,’’ pungkasnya. (rim/c3/rim)

Pondok Pesantren Khusus Mahasiswa MENGUASAI ilmu umum atau keduniaan saja tidak cukup. Harus menyempurnakannya dengan ilmu agama sebagai bekal hidup, baik di dunia maupun akhirat. Untuk itulah, Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Hikmah membuka kesempatan kepada mahasiswa dari perguruan tinggi negeri maupun swasta di Bandarlampung untuk memperkaya ilmu pengetahuannya. Yaitu dengan memperdalam ilmu agama. Ponpesnya yang berdiri sejak 1987 di Jl. Kedelai, Gedungmeneng, Rajabasa, Bandarlampung, ini pun memberikan kelong-

garan. Mahasiswa yang menjadi santrinya belajar di ponpes menyesuaikan dengan jadwal kuliahnya di perguruan tinggi. ’’Ini ponpesnya mahasiswa,’’ ujar Pimpinan Ponpes Darul Hikmah Ustad Tri Mulyono, Lc. di ponpes setempat kemarin (14/1). Ia menuturkan, berdirinya ponpes ini juga tidak berdasarkan profit atau bisnis. Melainkan berorientasi pada dakwah dan sosial. ’’Mayoritas santrinya pun dari keluarga menengah ke bawah,’’ katanya. Pengajar di ponpes ini, Tri menambahkan, cukup banyak. Mereka berasal dari

berbagai kalangan. Dari dewan dakwah hingga dosen di Bandarlampung. ’’Dari Mesir juga ada,’’ ungkapnya. Kemudian, mereka mengajarkan berbagai macam ilmu agama kepada santri. Seperti akidah, fikih, bahasa Arab, tahsin, hafalan Alquran, hadis, fikih dakwah, tafsir Alquran, dan wawasan. ’’Kegiatan belajar-mengajarnya Senin hingga Jumat mulai pukul 20.00–21.00 WIB. Kemudian sehabis salat subuh hingga pukul 06.00. Karena ini ponpesnya mahasiswa, jadinya pukul 07.00, mereka kuliah,’’ katanya.

Ia menuturkan, kegiatan akademik di ponpes ini cukup maju. Ponpesnya dilengkapi perpustakaan bahasa Arab, ruang internet, hospot, tempat olahraga, dan kamar asrama yang cukup nyaman. ’’Di sini juga ada sarana outbound dan dua kelas yang dapat menampung 50 orang,’’ katanya. Selain itu, juga tersedia dapur umum dan halaman parkir. ’’Ketika musim kemarau, jarang sekali ponpes ini mengalami kekeringan,’’ tuturnya seraya mengatakan, pihaknya menerapkan peraturan santri tidak boleh merokok. (ysn/c3/rim)

Berorientasi pada Penguasaan Bahasa Arab Program Pendidikan Setara D-3 dan S-1

PONDOK Pesantren (Ponpes) Darul Fatah di Jl. Kopi, Gedongmeneng, Rajabasa, Bandarlampung, adalah satu dari sekian banyak ponpes kholafiah di Lampung. Yaitu ponpes yang menyelenggarakan pendidikan formal juga memperdalam Alquran dan hadis atau kitab kuning. Namun demikian, ponpes yang berdiri sejak 2000 ini lebih berorientasi pada penguasaan bahasa Arab dan Alquran.

SABTU, 15 JANUARI 2011

’’Sebelumnya, ponpes ini tempat mahasiswa Universitas Lampung belajar agama. Lambat laun, banyak orang datang ke sini dan kita membukanya untuk umum yang berminat belajar agama. Khususnya bahasa Arab dan Alquran,” papar Pimpinan Ponpes Darul Fatah Ustad Agus Suyanto, Lc. di ponpes setempat kemarin (14/1). Ponpes ini, lanjutnya, diperuntukkan lulusan SMA atau sederajat. Program pendidikan yang ditawarkannya diploma dua (D-3) dan strata satu (S-1) yang berorientasi pada bahasa Arab dan Alquran. Sedangkan jumlah santrinya sejak berdiri

dan masih aktif hingga kini tercatat 400 mahasiswa. ’’Setiap angkatan, kami menerima 60 santri. Mereka tidak dikenakan biaya. Baik untuk pendidikan, asrama, maupun makan. Semuanya ditanggung ponpes,” ungkap Ustad Agus. Ponpesnya sendiri mengandalkan bantuan dari donatur. Selain itu, ada orang tua asuh dan pengajar yang secara sukarela mau mengabdikan dirinya tanpa meminta bayaran. ’’Kami juga mendapatkan sumbangan dari Kementerian Agama, meski jumlahnya tidak besar,”

tuturnya. Agus memaparkan, standar pendidikan di ponpesnya seperti di lembaga pendidikan umumnya. Bahkan, ilmu sosial dasar hingga statistik pun ada. ’’Kemudian ada kajian mingguan dari pukul 06.00– 07.30 WIB,” tandasnya. Untuk pendidikan formalnya, belajarmengajar mulai pukul 08.00–12.00. Sedangkan nonformalnya selepas subuh hingga pukul 06.00. ’’Jadi selain mempelajari bahasa Arab dan Alquran, santri juga belajar berkhutbah,” pungkasnya. (ysn/c3/rim)

Ada Pelajaran Umum MUHAMMAD Cecep Tomy, warga Serang, Banten, belajar di Ponpes Nu rul Iman sejak 2000. Di ponpes Jl. Purnawirawan, Gunungterang, Tanjungkarang Barat, Bandarlampung, tersebut, tidak hanya belajar hadis, fikih, dan tajwid. Ia bersama santrisantri lainnya juga Muhammad Cecep Tomy belajar pelajaran umum. Seperti, IPA, matematika, dan bahasa Indonesi. ’’Jadi, saya betah meski pelajaran umumnya hanya untuk setingkat SD dan SMP. Untuk setingkat SMA-nya belum ada. Kalau mau melanjutkan ke tingkat SMA, santri harus ikut belajar di luar dengan mengikuti paket C,’’ ungkapnya saat ditemui di asramanya kemarin. Waktu belajarnya, lanjut Muhammad, dibagi dua. Yaitu untuk pelajaran umum setingkat SD dan SMP sore hari. Setelahnya baru belajar mengaji, hadis, fikih, tajwid, dan mendengarkan ceramah agama. (ysn/c3/rim)

Ingin Perdalam Agama FAT U R R A H M A N , w a r g a Wa y s u l a n , Lampung Selatan, mengaku, masuk Ponpes Darul Falah karena ingin mem perdalam ilmu agama. Selain itu, faktor kesulitan biaya melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan formal lebih tinggi. ’’Saya Faturrahman ti dak mam pu untuk melanjutkan kuliah karena tidak mempunyai biaya,’’ ujarnya saat ditemui di Ponpes Darul Falah kemarin. Di ponpes tersebut, Fatur mengambil program diploma dua (D-2). Ia pun menjelaskan, metode belajar menggunkan sistem modul. ’’Jadi seperti sistem kuliah biasa. Mengambil mata kuliah per SKS,’’ katanya. Selain itu, ia menambahkan, belajarnya dengan dua pola. Yaitu pasif dengan belajar teori di kelas dengan mendengarkan penjelasan pengajar. Kemudian aktifnya yaitu penggunaan bahasa Arab setiap Senin sampai Jumat dari bada zuhur hingga malam pukul 21.30 WIB. (ysn/c3/rim)


PENDIDIKAN

SABTU, 15 JANUARI 2011

33

Cerdas Berkualitas

Pengawasan BOS Jangan Cuma Statemen BANDARLAMPUNG – Para kepala sekolah (Kepsek) di Lampung sangat mendukung berbagai pihak ikut mengawasi realisasi bantuan operasional sekolah (BOS). Baik Dinas Pendidikan (Disdik) provinsi/kabupaten/kota sendiri maupun inspektorat. Tidak terkecuali DPRD yang juga akan ikut-ikutan mengawasi.

Terlebih, menurut Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SD Provinsi Lampung Drs. Hi. Nusyirwan Zakki, M.M., selama ini memang tidak sedikit sekolah yang merealisasikan BOSnya belum tepat sasaran. ’’Malah masih ada sekolah yang beranggapan BOS sekadar bagibagi duit karena pengawasan dan

evaluasinya belum menyeluruh,’’ ungkapnya kemarin (14/1). Terkait hal itulah, tandas Kepala SDN 2 Rawalaut (Teladan) Bandarlampung ini, perlunya Disdik, inspektorat maupun DPRD, dan pihak lainnya ikut melakukan pengawasan. ’’Namun jangan hanya statemen. Harus ada action dengan

konsep atau mekanisme yang tolok ukurnya jelas,’’ katanya. Menurutnya, pihak-pihak terkait yang akan mengawasi jangan menunggu terjadinya penyimpangan atau penyalahgunaan BOS oleh pihak sekolah. Sebaliknya, justru harus mencegahnya dari awal. Langkah-langkah yang mesti

dilakukan Disdik, ia menyarankan, misalnya dengan membentuk tim pemantau untuk menelaah rencana anggaran pendapatan dan belanja sekolah (RAPBS) semua sekolah pada awal tahun anggaran. Dari situ dapat diketahui untuk apa saja dana BOS akan digunakan. Kemudian dapat mencoret dan

mengalihkan alokasi dana yang tidak prioritas. Jika itu dilakukan, ia menuturkan, pihak-pihak terkait pun akan mudah mengawasinya. Sebab, tolok ukurnya jelas. Apakah dana BOS yang didapat sekolah digunakan sesuai RAPBS masing-masing sekolah yang sebelumnya sudah ditelaah Disdik

INFO KAMPUS

Seminar Beastudy di UML

Gali Prestasi Minat-Bakat INFORMATICS & Business Institute (IBI) Darmajaya menggelar Pesta Minat Bakat 2011 perguruan tinggi setempat. Kegiatan mulai Kamis–Sabtu (13–15/1) ini sebagai ajang menggali prestasi mahasiswanya. Baik minat maupun bakatnya. Ada 13 tangkai perlombaan yang berlangsung di lingkungan kampus tersebut. Antara lain, futsal, basket 3 on 3, debat himpunan mahasiswa, panggung ekspresi kelas, panggung ekspresi magang, cepat tepat, karikatur, fotografi, mading, scrabble, puisi, karaoke, dan pemilihan putra-putri minat bakat. Selama perlombaan juga berlangsung bazar kuliner dan akan ditutup jalan sehat. M. Taufik Wijaya, ketua panitia Pesta Minat Bakat 2010, mengatakan, penyelenggaraan even besar ini merupakan puncak program pembinaan minat bakat di IBI Darmajaya. ’’Ini sebagai evaluasi hasil pembinaan selama satu semester melalui berbagai kegiatan perlombaan dalam rangakian kegiatan ini,’’ terangnya kemarin. Taufik berharap kegiatan bertema Be a Winner with Organization ini dapat menggali jiwa berorganisasi dan meraih prestasi gemilang mahasiswa. ’’Sebab, banyak perguruan tinggi hanya melakukan aktivitas pendidikan melalui pembimbingan terhadap intelektual mahasiswa. Sementara, itu dirasakan masih kurang efektif terhadap produktivitas yang akan dihasilkan mahasiswa sendiri,’’ tandasnya. (rim/c3/rim)

SNMPTN

Sanksi PTN Nakal ANGGOTA Komisi X DPR RI Raihan Iskandar mem-pressure pemerintah melalui Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) untuk memberikan sanksi kepada pihak perguruan tinggi negeri (PTN) yang melanggar aturan pemerintah terkait pelaksanaan ujian mandiri (UM). ’’Pemerintah seharusnya tidak hanya memberikan teguran terhadap sejumlah PTN yang berencana mengadakan UM sebelum pelaksanaan seleksi nasional masuk PTN (SNMPTN). Pemerintah harus memberikan sanksi tegas bagi PTN yang melanggar peraturan,’’ ungkap Raihan di Jakarta kemarin (14/1). Dijelaskannya, dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas) No. 34/2010 pasal 6 ayat (3) sudah dinyatakan secara tegas bahwa pola penerimaan mahasiswa baru secara mandiri dilaksanakan setelah pelaksanaan pola penerimaan mahasiswa baru secara nasional. ’’Oleh karena itu, jika ada PTN yang hendak melaksanakan ujian mandiri, seharusnya dilaksanakan setelah pelaksanaan SNMPTN yang dijadwalkan 31 Mei–1 Juni 2010,’’ tukasnya. Selanjutnya, pengumuman hasil ujian mandiri pun harus dilakukan setelah pengumuman hasil SNMPTN. Hal ini, lanjut Raihan, untuk memberikan kepastian bagi setiap peserta, apakah mereka diterima atau tidak dalam SNMPTN tersebut. Sehingga, para calon mahasiswa peserta ujian pun tidak akan dihinggapi kebingungan nantinya jika dihadapkan pada pilihan jurusan mereka. (jpnn/c3/rim)

atau tidak. ’’Jadi bukan sekadar mengumbar statemen yang hanya membuat sekolah serbatakut, bingung, dan salah hingga program-program sekolahnya tidak berjalan. Malah menjadi bulanbulanan dan berujung pada ranah pelanggaran hukum,’’ pungkasnya. (rim/c3/rim)

REBUT PRESTASI

FOTO ABDUL KARIM

Mahasiswa/i Business Institute (IBI) Darmajaya Lampung yang masuk finalis putra-putri minat bakat dalam Pesta Minat Bakat 2011 perguruan tinggi setempat kemarin (14/1).

Disdik Metro Siapkan PSB Online METRO – Pemkot Metro melalui Dinas Pendidikan (Disdik) setempat memastikan pelaksanaan penerimaan siswa baru (PSB) melalui jaringan internet secara online. Upaya tersebut dilakukan dengan mempersiapkan sejumlah perangkat teknologi jaringan internet pada satu pintu. ’’Disdik tengah mempersiapkan sejumlah perangkat untuk melaksanakan PSB online,’’ terang Wali Kota

Metro Lukman Hakim usai menandatangani nota kesepahaman dengan Universitas Bandarlampung (UBL), Kamis (13/1). Dalam PSB online tersebut, ia menuturkan, tidak hanya mempersiapkan perangkat jaringan. Tapi juga tenaga operator jaringan satu pintunya. ’’Jika semua perangkat ini sudah siap, Disdik pun harus menyosialisasikannya ke masyarakat,’’ katanya. Terpisah, Kadisdik Dr. Khaidar-

mansyah, M.Pd. melalui Sekretaris Masnuni menjelaskan, persiapan perangkat PSB online tersebut dilakukan bekerja sama dengan sebuah jaringan seluler. Yakni untuk menyiapkan jaringan melalui sistem server-nya. ’’Dalam sistem server inilah, pendaftar dapat memilih sekolah yang dituju. Baik untuk pilihan pertama maupun kedua. Jika dalam pilihan pertama siswa tidak lulus dalam se-

leksi, pendaftar dapat dialihkan yang kedua dan seterusnya,’’ jelas dia. Untuk diketahui, tahun ini sekolah diwajibkan melakukan PSB secara transparan melalui sistem online. Itu menyusul diterbitkannya Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas) No. 45/2010 tentang Kriteria Kelulusan dan Permendiknas No. 46/2010 tentang Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) SMP, SMA, dan SMK. (ria/c3/rim)

BANDARLAMPUNG – Arabic Club Lampung besok (16/1) menyelenggarakan seminar Trik Jitu Menembus Beastudy ke Timur Tengah, Menyambut Lambayan Kakbah di aula Universitas Muhammadiyah Lampung (UML). Bukan di Universitas Malahayati (Unimal) sebagaimana diberitakan sebelumnya. Seminar dikemas dalam bentuk diskusi interaktif mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai tersebut diperuntukkan pelajar, mahasiswa, dan umum. ”Khususnya yang berminat melanjutkan studi dengan beasiswa (Beastudy) ke Timur Tengah. ”Kami akan memberikan triktriknya menembus Beastudy tersebut,” terang ketua panitia kegiatan Hi. Iqbal A. Aziz kemarin seraya mengatakan, pesertanya terdiri atas 500 pelajar, mahasiswa, dan umum. Pematerinya, lanjut Iqbal, Hi. Tyas Ikhsan Hikmawan, M.Sc. ’’Selain alumni Arabic Club, beliau (Tyas Ikhsan Hikmawan, Red) juga alumni Marine Science and Engineering King Abdullah University of Science and Technology dan kini sedang menempuh program S-3 di universitas yang sama,’’ paparnya. Lebih lanjut Iqbal mengatakan, Arabic Club merupakan lembaga sosial kemasyarakatan. Lembaga ini memiliki banyak program unggulan guna meningkatkan intelektual dan wawasan masyarakat. Salah satunya program seminar dan diskusi. ’’Seperti yang akan selenggarakan Minggu lusa dengan mendatangkan pembicara yang berkaitan erat dengan upaya membuka wawasan berpikir umat Islam dan perkembangan dunia Islam. Juga, upaya kami membuka komunikasi dan kerja sama dengan dunia Islam,’’ pungkasnya. (rim/ c3/rim)


34

SABTU, 15 JANUARI 2011

PROFIL N NAMA SEKOLAH : S SMKN 4 Bandarlampung : ALAMAT A JJl. H.O.S. Cokro Aminoto, Bandarlampung NAMA EKSKUL : N English Conversation Club E BERDIRI : B 1992 1 KEPSEK : K Dra. Septiana M., MPd. D WAKA SISWA : W Dra. Hj. Cik Aprina M.J.P. D PEMBINA OSIS : P - Dra. Tutti Yulianti - Drs. Darpin PEMBINA EKSKUL : P Dra. Hj. Rospardewi D GENERAL LEADER : G Vianna Maria V VICE LEADER : V Derry Ismail Ahmad D SEKRETARIS : S David Krisnandika D TREASURERS : T Yulensi Nawawi Y PRESTASI: P - Juara I LKS Bid. Debate Tingkat Nasional Jogjakarta 2003 - Juara I LKS Bid. Debate Tingkat Provinsi dan Nasional Jakarta 2006 - Juara V Bid. Debate TOEFL Jakarta 2006 - Juara I LKS Bid. Debate Tingkat Provinsi dan Nasional Bali 2007 - Juara I dan II Bid. Newscast Lampung 2007 - Juara III Bid. Speech Lampung 2008 - Juara II LKS Bid. Debate Tingkat Kota 2008 - Juara III In Debate 2010 - Juara II Reading Poetry 2010 - Juara I Best Speak Tingkat Kota 2010 - Juara II Best Speak Tingkat Kota 2010 - Juara II In Debate Unila 2009 - Juara I In Debate Unila 2009 - Juara I In Speech 2000

DEMI PERSAINGAN GLOBAL DEMI menghadapi persaingan global, kini para pelajar dituntut memiliki kemampuan terbaik dalam bidang komputer dan bahasa asing. Untuk menyiasati hal ini, pihak SMKN 4 Bandarlampung sejak 18 tahun terakhir mendirikan kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) English Conversation Club (ECC). Hal ini untuk menampung minat dan bakat serta kemampuan pelajarnya dalam berbahasa Inggris. Sebagaimana dikatakan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Dra. Hj. Cik Aprina M.J.P., dari tahun ke tahun jumlah siswa yang tergabung dalam ekskul ini terus meningkat. Menurutnya, ini adalah perkembangan yang sangat baik. Vianna Maria, misalnya. Orang tuanya minta agar dia menguasai

beragam bahasa dunia. Jadi, dia pun tertarik ikut serta ekskul ECC. ’’Aku ingin banget buat mereka bangga dengan segenap kemampuanku. Sejauh ini, aku telah mulai menunjukkan prestasi kepada mereka. Di antaranya, menjadi ketua ekskul ECC dan menjuarai beberapa kompetisi yang berkenaan dengan bahasa Inggris,” katanya. Satu hal yang pasti dilakukannya adalah mempelajari bahasa lain, seperti Mandarin dan Jerman as my third and fourth language. Sementara untuk menepis image belajar bahasa Inggris yang bagi sebagian orang rumit, Della –rekan Vianna– punya solusi terbaik. ’’Practice makes perfect. Semboyan inilah yang kudu kita pegang selalu. Nggak perlu penguasaan grammer dan

vocabulary yang berlebih,” tuturnya. Untuk diketahui, pihak SMKN 4 Bandarlampung selalu menerapkan program English Day yang berlaku setiap Rabu. Dalam pengawasannya, pihak sekolah menunjuk anggota ekskul ECC sebagai pemantau siswa/i setempat. ’’Bagi yang melanggar program ini, kami akan mengenakan sangsi berupa hukuman tertulis dan sangsi tegas lainnya,” timpal Cik Aprina. Selain itu, menurut Cik Aprina, anggota ekskul ECC harus siap dan berani mempresentasikan karya tulis dalam bahasa Inggris pada pelaksanaan upacara Senin. Untuk kegiatan yang bernuansa hiburan, para anggota dapat menikmati beragam games dan permainan scrabble. (c2/ yuli astoro) FOTO-FOTO YULI ASTORO


BOOK

35

SABTU, 15 JANUARI 2011

BUDIE CHAIIANK QMUE SLAʼLU Makasih X-presi... cnfirmSi_a... lam knal adja bwat tmend2 yg dh lma jdi pnggmar X-presi.. Nhe aq pndtang bru... jngn lpa ADD aq yach..?

Astika Zhuguang Violiang

haiiii X-presi, sukses selalu yha, mu tisam2 dunk bwt tmn q bhian.bwt tvani q mhon jngn diemi q sprtini,thnkʼz y xpresi

Hy X-presi mau tsam ni buat kwn2 .planggan radar. kusus nya buat anak2.garasi. kpan ni .kumpul2 lg. buat X-presi.makasih

AGUNG PEWEE IMUET BUANGETT

KHAʼK JHE

Hay X-presi lampung tisam dong buat temen”aq yg di seluruh bandar lampung kusus y buat desi aku slalu sayang sama kamu..but X-presi y semakin jaya..

hy..xpresi..tisam donk,,buat my family,,n shbt2 xpresi ja.. mga mkin sukses ja tux X-presiLampung.

Hai X-presi,, mau tisam nih buat anak indie kobum moga makin kreatif ja.. buat X-presi”na makin sukses ja..

PEBRI RAMANDA Hay X-presi Lampung, mw tisam” dong buat keluarga, tmn” d sma 1 bandar lampung,, n bwt Rizky marliana putri yg tambah cakep :) buat X-presi Lampung tambah sukses yah ...

VINA ROZALIA Allow X-presi Lampung,, Vna Mau Tisam Lg DuNk BWT Anaq* PKM N.Baru bwt k*ny= Eva, Etri, aNi,fitri, indh, dll deh Bwt ajenk anggi Met. Brktivitas Dach Jaya Trus Bwt X-presi Lampung,,hehehhe

UUGIʼE DIX-DOQ haLloo X-presii mkiin Jaya nʼ sUkses ja ..!! guw Uugiie di metrO tisaM ja buuat kwanʼʼ guw di metroo ... nʼ buat Kwan di kntor BSM KCP Unit 2 Tuba agxʼy pd Plng kmpUUNg smua nii ..?? tP ia gx ap sXxʼʼ Plng ckckkckck...... maksih buat X-presii .. ...makin TOP ja ..??

ISTIE AJJAH Haiii X-presi yg mkien brwaNA? Ua mO TI2P Slm nie bt alumi smp utma 1? Bsx jdy pd kmpul kn? Bt X-presi_nh? Moga tambah Suksez sllu ea

RIZKY MARLIANI PUTRI Hei X-presi Yg tambah ok.. Tisam y , buat, Temend gua, eka, jihan, rafika, santy .semangat terus kawan ,

X-presi..hey xreww.ne aq Abe aq mw tisam nh wat tmn2 aq d lmpung wat rosita aq tunggu qm.. thankz..

ARYHA SVHENDAYʼZ

ABDUL CIE PIPIET

JEBUK KURNIAWAN

ABE ROSSITA

Ae X-presi yg mkin kreatif z tism ni bwt tmn2 yg cyng m q,bwt asya,asayma,mbk siti dkk d EPC,n special na bwt yg cllu d ht.bwt kru X-presi ttp smgat ea.thanks n bubay

EDDY ADJA LAQH pagi X-presi, mau salam buat tmn2 yg lg liburan, semoga liburan nya mnyenangkan, aminn.

IWAN STEFANATICʼLAMPUNG HANIBAL NIBAL Ass X-presi lampung mo tisam neh bwt,tmen2 ank swalayn annisa mbk eka,amie,wi2K,erni,ivon smuanya ja deh thankz ya X-presi.

URIE LUPHʼSLALLUSABBAR Hy X-presi... Mao TiSam nie Buat Kluarga GuU Yg dhumz, . Buat mBA” GuU jgn buat Guu kSeL truz dunk,, GuU Saynk kALian smWa.. ʻ :) Nd bUat pacar GuU yg Lagi PKL... ,, seMangAt yh Cinta. Nd Buat X-presi_nYa mKin mJu Nd sukses jjA EaA.. :)

DOLLY NOPRIADI SINAGA Hai X-presi, salam nih buat semua temen-temen yang kenal sama gue. Buat X-presinya semakin jaya aja deh, tambah halaman yang asyik yah. Makasih..

MOORES PERSANTO Hai, X-presi Lampung. Salam buat temen-temen kampus gua, semangat yah kita mau pkl nih. Buat semuanya salam damai aja dari gue. Makin keren dan oke yah xpresi.

TIKA PRINCESS HERMAWAN Hay X-presi. Tisam buat yang kenal ama aku aja ya.. aku suka banget sama rubrik2 na X-presi X-presi tambah sukses aja ya!

KURNIAWAN WAWAN HAPPY NEW YEAR.smga di thn yg bru nh. mnjd thun yg baek n brmnfa2t.dri thun yg sblm y.smga rizky ku lncr cita2 bs trcpai

hay-hay pa kbar smuaʼ aq mo cari tmen nieʼ ,,,, add aq eaʼ buat xʼpresi semoga di tahun nie semakin jaya.....

CINDA SWEETYNCHAIIANKDIIA X-Presi Q mo Tisam nie bUat smua keLuarga n shabat2 d manapun brd,ucpanny happy new years yach,sukses n sLm kangend sLL,

UMII DANTYI wah,. met ultah ja dah bwt xpresi,. semoga bisa tambah sukses,. dan jaya selalu :ʼ)

GUSTI FERARI X-presi lmpung mang oke tu?m0ga mkin jaya n sukses? Q pngen pny pcr di thun 2011... hahaha

GALUH NAK HARPER Hay X-presi isam dong,,bwt tmn” ak di smpn 21 bndrlmpung..khusus ny bwt 9e ny..mkin kompak ajh yah :D.. Mksh xpresi..smga tmbh jaya yh..

IIR EDOGAWA hapy aniversary bwt X-pressi...smga kedpanya makin sukses+lebih X-presif...truz bwt para crew jg tetep brjuang n solid untk mengembangkan X-presi

BARON HENDRIK Hai X-presi mau titip salam nih buat temen2 gua yg lgi di perjalann jauh ya heeee mog2 ajha selamt mpe tujun hiiiiiiii.............


LAMPUNG 36 RADAR LAM

SABTU, 15 JANUARI 2011

Dua Level di Atas

NATURALISASI mungkin bukanlah kata yang asing lagi di telinga kita. Suatu proses pengangkatan warga negara asing menjadi warga negara Indonesia. Ada banyak syarat yang harus dipenuhi oleh warga asing yang ingin melakukan naturalisasi. Namun, di dunia olahraga, khususnya sepak bola, istilah naturalisasi ini telah menjadi hal yang biasa. Timnas Indonesia memang dihiasi oleh

Dino Sefriyanto Mantan Pelatih Kepala PSBL

pemain naturalisasi. Seperti Irfan Bachdim yang kian populer sebagai pemain muda yang berbakat. Pengangkatan kewarganegaraan seperti ini tentu tidak mudah. Sebab, hanya diperuntukkan pada pemain asing yang berprestasi dan mempunyai skill dua level di atas pemain asal Indonesia. Ketentuan seperti itu pasti akan membuat Timnas Indonesia terangkat hingga kancah Asia dan mampu bersaing dengan negara Asia lainnya, seperti Korea dan Jepang. Naturalisasi tidak dibuat untuk menghambat explore para

olahragawan asal Indonesia. Justru seharusnya kita menjadikannya sebagai motivasi untuk terus berlatih dan meningkatkan kinerja kita saat bermain. Memang kondisi fisik yang terbatas menjadi perbedaan mencolok antara pemain dalam negeri dibanding pemain luar negeri. Tapi, dengan latihan yang disiplin dan rutin bukanlah hal yang tidak mungkin untuk menyamainya. Selain itu, untuk mendapatkan suatu kemenangan dalam permainan juga dibutuhkan kombinasi sempurna antara sesama pemain dan pelatih. (enny simanjorang/chandra)

Akankah Berprestasi?

Irfan Bachdim

DI tengah surutnya prestasi sepak bola Indonesia yang tidak mampu bersaing dengan negaranegara Asia bahkan Asia Tenggara memunculkan wacana naturalisasi pemain. Berita sepak bola tentang naturalisasi pemain mendapat cukup banyak ekspose media dan memunculkan beragam pendapat dari insan sepak bola tanah air. Pro-kontra pun kian bermunculan. Akankah dengan adanya muka-muka baru di timnas tanah air mampu membuahkan prestasi yang diidamidamkan selama ini? Atau hanya sebagai daya tarik bak selebriti belaka? Dari hasil liputan, ternyata 80% responden mengaku setuju dengan adanya pemain naturalisasi di Timnas Indonesia. ‛‛Kalau menurut gue, dengan adanya pemain naturalisasi di Timnas Indonesia pasti akan memajukan sepak bola Indonesia. Bahkan pasti bisa berprestasi karena dapat

menambah semangat bagi pemain asli Indonesia untuk lebih giat lagi berlatih agar tidak ketinggalan dengan pemain naturalisasi untuk mendapatkan tempat di timnas. Dengan spirit itu, Indonesia akan mendapatkan pemain-pemain yang berkualitas sehingga Indonesia akan berprestasi bukan hanya di level Asia, bahkan di level internasional,” kata Riko yang mengaku seorang vokalis band ini. Hal sama juga diungkapkan Hendra, seorang kiper yang tergabung dalam tim futsal. Ia pun berpendapat dengan adanya naturalisasi pemain, gaya permainan pun akan semakin berkembang. ‛‛Menurut gue, pemain naturalisasi itu sangat penting. Karena biasanya pemain naturalisasi itu mempunyai skill di atas rata-rata pemain lokal. Dengan adanya pemain naturalisasi di sebuah timnas, maka gaya permainan akan lebih baik. Bahkan negara di seluruh dunia pun banyak yang memakai pemain naturalisasi. Contohnya saja Prancis, Jerman, dan Italia,” ungkapnya. Lalu, sebanyak 20% responden mengaku tidak setuju dengan adanya naturalisasi pemain. Mereka beralasan lebih mempertahankan gaya dan kultur sepak bola lokal. ‛‛Dengan adanya pemain naturalisasi itu akan menghambat pemain asli untuk lebih maju. Jadi pemain asli semakin sempit untuk mendapat peluang masuk ke dalam timnas karena kalah bersaing. Padahal belum tentu pemain kita kalah jauh. Saya yakin pasti bisa melebihi pemain naturalisasi jika terus mengasah skill,” kata Rio yang mengaku mahasisiwa di Master Komputer ini. (gusnan gutama/chandra)

BERPRESTASIKAH TIMNAS DENGAN NATURALISASI? Ya… Tidak…

80% 20%

Ridwan Bois ridwansaputra5015@ rocketmail.com

Arbi Uwpoh ttommyagrobima@yahoo.com to tom tomm om mm m xpresi bersama XL makin XL xpresinya, makin besar

TIPS

Christian Gonzales

Menghindari Kaki Kram ketika Bangun dari Tidur Malam 1. Mandi atau berendam dengan air hangat setelah beraktivitas seharian sebelum tidur untuk mengendurkan seluruh otot yang tegang. 2. Lakukan peregangan sebelum tidur. Namun, hindari penegangan/meluruskan ujung jari kaki ketika peregangan maupun tidur dan usahakan agar kakikaki Anda tetap hangat selama tidur. 3. Hindari olahraga atau aktivitas berat secara tibatiba. Karena itu, lakukan pernapasan secara benar sebelum berolahraga atau melakukan aktivitas fisik dan pendinginan setelah selesai. Hal itu akan memberikan kesempatan bagi otot menyesuaikan diri sehingga tidak menimbulkan kram. Lebih baik jika pemanasan dilakukan setiap pagi setelah bangun tidur dengan senam kecil. 4. Tak ada salahnya melakukan peregangan setelah melakukan satu kegiatan terus-menerus dalam beberapa lama. Misalnya setelah duduk terus-menerus di depan komputer selama dua jam, berada di dalam pesawat atau kendaraan yang memakan waktu lama, atau berjalan kaki jarak jauh. Jika kram terus terjadi dan dirasa makin mengganggu, tak ada salahnya berkonsultasi kepada ahlinya. (net/resta/chandra)

Piala Sesaki Lemari Kamar YANG beruntung kamarnya dibedah kali ini adalah Dinal. Doi merupakan seorang atlet salah satu cabang olahraga yang bisa dibilang gampanggampang susah. Yang jelas, butuh mata jeli dan kekuatan saat menggunakannya. Doi sudah memulai sejak 2003 terjun dalam bidang olahraga ini. Tapi, ternyata kamar seorang yang berprestasi seperti ini nggak jauh beda dengan kamar anak-anak lainnya. Walaupun dengan kesibukannya kuliah dan latihan, doi masih sangat sempat merapikan kamarnya. Doi pun menangkis statement yang menyatakan bahwa anak cowok itu kamarnya

pasti berantakan dan jorok. ’’He…he…he… Bisa dilihat! Walaupun kamar gue tidak terlalu besar, gue bisa membuat kamar ini lebih lega dan lebar. Cukup berisikan lemari pakaian, single bed, dan tempat belajar. Kalau untuk mengoleksi, gue nggak terlalu suka. Karena setiap gue ke luar kota, gue hanya fokus dengan latihan dan persiapan untuk pertandingan. Nggak ada waktu juga buat belanja ini-itu,” ungkap cowok bertubuh tinggi ini. (octa hediawan/ yuli astoro)

Arrie A Ariex ex A Ad Adjza d

PROFIL Nama : Putro Chardinal A. Status : Atlet Panahan Provinsi Lampung Kuliah : STKIP Dharmawacana

Christopher Columbus (1451–1506) CHRISTOPHER Columbus adalah seorang penjelajah dan pedagang asal Genoa, Italia. Ia menyeberangi Samudera Atlantik dan sampai ke benua Amerika pada 12 Oktober 1492. Perjalanan itu didanai oleh Ratu Isabella dari Castilian Spanyol setelah ratu tersebut berhasil menaklukkan Andalusia. Ia percaya bahwa bumi berbentuk bola kecil dan beranggapan sebuah kapal dapat sampai ke timur jauh melalui jalur barat. Columbus bukanlah orang pertama yang tiba di Amerika. Yang ia dapati sudah diduduki. Ia juga bukan orang Eropa pertama yang sampai ke benua itu karena sekarang telah diakui secara meluas bahwa orangorang Viking dari Eropa Utara telah berkunjung ke Amerika Utara pada abad ke-11 dan mendirikan koloni L’Anse aux Meadows untuk jangka waktu singkat. Terdapat perkiraan bahwa pelayar yang tidak dikenali pernah melawat ke Amerika sebelum Columbus dan membekalkannya dengan sumber untuk kejayaannya. Terdapat juga banyak teori mengenai ekspedisi ke Amerika oleh berbagai orang sepanjang masa itu. Columbus mengira bahwa pulau itu masih perawan, belum berpenghuni sama sekali. Mereka berorientasi menjadikan pulau itu sebagai perluasan wilayah Spanyol. Tapi, setelah menerobos masuk, Columbus ternyata kaget menemukan bangunan yang persis pernah ia lihat sebelumnya ketika mendarat di Afrika. Bangunan megah itu adalah masjid yang dipakai oleh orangorang Islam untuk beribadah.(net/navir/chandra)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.