http://www.beritasore.com
HARGA ECERAN Rp 2.000,-
Berita Sore Semua Berita Layak Cetak
JUMAT, 20 Juni 2014/22 Sha’ban 1435 H
CBS News
PERANGKO langka yang terjual seharga Rp 113,8 miliar dalam sebuah lelang di Inggris.
Prangko Langka Terjual Seharga Rp 113,8 M PRANGKO bernilai satu sen bertahun 1856 terjual dengan harga fantastis dalam sebuah lelang di New York, Amerika Serikat. Prangko ini dibeli seorang kolektor yang identitasnya dirahasiakan, senilai US 9,5 juta atau setara Rp 113,8 miliar. Prangko ini berasal dari koloni Inggris abad ke-19 di Amerika Selatan. Ini adalah keempat kalinya prangko ini dilelang dan mencatat nilai spektakuler dalam sejarah lelang prangko. “Benar-benar mencengangkan untuk dunia filateli,” kata Wakil Pimpinan Sotheby’s, David Redden. “Harga itu akan sulit untuk dikalahkan, kecuali ▼ Lanjut, ke hal 2
No. 4178 tahun ke-16
ILUSTRASI tabrakan planet.
Bila Bumi Berhenti Berputar PERNAHKAH Anda membayangkan Bumi kita berhenti berputar? Apa yang akan terjadi? Peneliti di London, Michael Stevens mencoba menjawab pertanyaan ini. Bila Bumi tiba-tiba berhenti berputar, maka bencana dahsyat akan muncul meluluhlantakkan isi daratan dan lautan. Melansir Daily Mail, Kamis 19 Juni 2014, Stevens mengklaim jika tiba-tiba berhenti, atmosfer bumi akan tetap berputar dengan kecepatan 1.670 kilometer per jam di daerah Khatulistiwa. ▼ Lanjut, ke hal 2
RIO DE JANIERO (Berita): Gelandang Xabi Alonso mengungkapkan alasan mengapa timnya harus angkat koper lebih awal dalam perhelatan Piala Dunia. Pada Piala Dunia Brasil 2014 ini, kampiun Piala Dunia 2010 lalu harus menelan pil pahit dengan dua kekalahan dalam dua laga perdana mereka. Pada pertandingan perdana Grup B, La Furia Roja dipermalukan oleh Belanda Ruters
▼ Lanjut, ke hal 2
PARA pemain Spanyol yang tertunduk lesu usai dikalahkan Cile.
100 Ribu Lowongan CPNS JAKARTA (Berita): Pemerintah membuka kuota 100 ribu Calon Pegawai negeri Sipil (CPNS) formasi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Bulan Juli mendatang.Bagi para peminat sudah bisa mendaftar mulai minggu ketiga Juli 2014.
Menurut Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Herman Suryatman, alokasi 100 ribu
ASN itu terbagi atas 65 ribu (CPNS) dan 35 ribu Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Mereka akan ditempatkan di 482 instansi pemerintah pusat maupun daerah. “Untuk instansi pusat ▼ Lanjut, ke hal 2
Tuntut Status, Pegawai Alih Daya Bank Sumut Serbu Gedung Dewan MEDAN (Berita): Ratusan massa dari karyawaan alih daya (outsourcing) PT Bank Sumut, Kamis (19/6) menyerbu kantor DPRD Sumut, di Jalan Imam Bonjol Medan. Mereka mendesak diangkat sebagai pegawai tetap di perusahaan
BUMD itu. Sebelum ke DPRD Sumut, massa sempat berorasi di depan gedung Bank Sumut, tidak jauh dari gedung DPRD Sumut. Setelah sekitar 10 menit berorasi bersamaan dengan agenda Rapat Paripurna di DPRD
Sumut, belasan perwakilan massa diundang untuk bertemu dengan Anggota Komisi E DPRD Sumut, Jhon Hugo Silalahi. Kepada Jhon Hugo, Sekretaris Serikat Pekerja Tenaga Kerja Alih Daya PT Bank Sumut, Ali Muda Siregar
membeberkan penyebab demonstrasi karyawan yang terus dilakukan dalam beberapa bulan terakhir. Menurutnya, mereka menagih janji eks Kepala Divisi (Kadiv) Sumberdaya Manusia (SDM) ▼ Lanjut, ke hal 2
Polda Metro Jaya Musnahkan Narkotika Senilai Rp 312 M
M. AP (Ka. Keuangan dan Asset Pemko), Hj. Ernawati, SIP (Kakan Kesbang dan Linmas), Drs. Jamiluddin, MA (Kadis Perhubungan Darat), Drh. Muslim (Kadis Pertanian).
JAKARTA (Berita): Polda Metro Jaya hari ini memusnahkan ratusan kilo narkotika jenis ganja, sabu, serta belasan ribu ekstasi, happy five dan ketamin di kawasan Bandara Cengkareng Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Pemusnahan narkoba tersebut berasal dari sindikat jaringan internasional dan nasional. “Salah satu kejahatan dari lintas negara. Saya bangga dengan jajaran bisa ungkap, dan di sisi lain sedih juga karena narkoba masih bisa masuk ke Indonesia,” kata Kapolda Metro Jaya Irjen Dwi Priyatno kepada wartawan di lokasi, Cengkareng, Kamis (19/6). Lebih lanjut, Dwi mengajak kepada masyarakat untuk melaporkan kepada pihaknya, apabila menemukan sindikat jaringan narkoba
▼ Lanjut, ke hal 2
▼ Lanjut, ke hal 2
Jaksa Agung Laporkan Faizal Soal Transkrip JAKARTA (Berita): Jaksa Agung Basrief Arief angkat bicara terkait menyebarnya dugaan transkrip pembicaraan antara dirinya dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, dalam kasus korupsi Transjakarta. Transkrip itu isinya permintaan Megawati agar jaksa agung tidak memeriksa Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Terkait itu, Basrief melaporkan dua pihak yang diduga terlibat yaitu ketua Progres 98 Faizal Assegaf dan salah satu media online, inilah.com ke Kapolri Jenderal Polisi Sutarman. “Hari ini saya sampaikan laporan pangaduan saya kepada Kapolri nomor B 108/A/l/062014,” kata Basrief di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Kamis (19/6). Dia membantah kebenaran isi transkrip, berupa ▼ Lanjut, ke hal 2
Berita Sore/syn
WAKIL Walikota Rolel Harahap mengucapkan selamat bertugas kepada Yusmada, SH (Kadis Tata Kota dan Drh. Muslim (Kadis Pertanian).
Yusmada,SH Dilantik Jadi Kadis Tata Kota Tg. Balai TG. BALAI (Berita): Wakil Walikota Tanjungbalai Rolel Harahap melantik pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) eselon II, III dan IV berjumlah 84 orang. Pejabat eselon II yang dilantik yakni Yusmada, SH menduduki jabatan baru seba-
gai Kepala Dinas (Kadis) Tata Kota Tanjungbalai, sedangkan yang lainnya masing-masing menempati jabatan baru Drs. H. Abdul Hayyi Nasution (Asisten II), Syafri Lubis, SE (Kadis Sosial), Drs. Syamsul Bahri M. AP (Ka. Inspektorat), H. Irwan Sakti Nasution, SH.
Anggrek Indonesia Menghiasi “Floria 2014” Malaysia
AFP
SEORANG prajurit Sri Lanka berjaga di dekat lokasi kerusuhan sektarian di kota Beruwala, sekitar 60 kilometer dari ibu kota Kolombo.
Warga Muslim Sri Lanka Tutup Tempat Usaha KOLOMBO (Berita): Ratusan warga Muslim Sri Lanka menutup tempat-tempat usaha mereka di ibu kota Kolombo, Kamis (19/6), untuk melakukan protes aksi kekerasan yang dilakukan kelompok Buddha radikal beberapa hari lalu. Puluhan toko dan restoran di pusat kota Kolombo tutup menyusul kerusuhan di dua kota Muslim di kawasan pesisir yang merupakan lokasi wisata terkenal. Akibat kerusuhan itu empat orang tewas dan sejumlah bangunan dibakar. “Protes ini dilakukan untuk menentang BBS (kelompok Buddha radikal) dan kegagalan polisi melindungi ▼ Lanjut, ke hal 2
Klik beritasore.com
JAKARTA (Berita): Pemerintah telah memutuskan akan menaikkan tarif listrik industri dan tarif listrik rumah tangga mulai 1 Juli 2014. Kenaikan tarif listrik dilakukan dengan alasan, PLN berencana membangun pembangkit listrik baru untuk meningkatkan kapasitas listrik di dalam negeri. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sofjan Wanandi menyayangkan keputusan tersebut. Kebijakan ▼ Lanjut, ke hal 2
Juara Dunia Angkat Kopor
Daftar Mulai Minggu Ketiga Juli 2014 dailymail.co.uk
1 Juli 2014 Tarif Dasar Listrik Naik
ANEKA species anggrek dari Indonesia seperti anggrek kala merah dan kuning yang didesain penatakannya oleh desainer bunga Rudy T Mintarto ikut meramaikan pameran bunga dan taman berjudul “Floria 2014” di Persisiran Tasik dan Marina, Presint 4, Putrajaya, Malaysia berlangsung 14-22 Juni 2014. Ribuan pengunjung dari Malaysia dan negara tetangganya antara lain Singapura, Brunei, Thailand dan Indonesia meluber ke pameran yang digelar setahun sekali tersebut. Floria sendiri dirangkaikan dengan acara puncak salah satu pesta akbar destinasi wisata Malaysia yakni “Magic of The Night” di lokasi yang sama, Putrajaya. Tak tanggung-tanggung untuk pesta itu, Malaysia mendatangkan 37 desainer dari 22 negara yakni Rusia, Vietnam, Thailand, Indonesia, Singapura, Brunei, Filipina, ▼ Lanjut, ke hal 2
OJK Awasi Perusahaan Konglomerat MEDAN (Berita): Mulai tahun depan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan mengawasi setiap kinerja konglomerasi di Indonesia setelah membentuk badan khusus untuk itu. Hal itu ditegaskan Endang Kussulanjari Tri Subari, Deputi Komisioner Pengawasan Bank 2 kepada wartawan di JW Marriot Medan Jum’at (19/6) sore. Saat itu dia didampingi Kepala OJK Regional 5 Sumatera Achmad Fauzi, Investigator Eksekutif Departemen Pemeriksaan Khusus dan Investigasi Perbankan Beston Panjaitan serta Ahmad Wijaya Putra, Deputi Direktur OJK Kantor Regional 5 Sumatera. Endang membentuk Badan Khusus sesuai dengan Undang▼ Lanjut, ke hal 2
Eksepsi Anas Urbaningrum Ditolak Pengacara Mundur JAKARTA (Berita): Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta menolak keberatan terdakwa Anas Urbaningrum dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi proyek pemerintah dan tindak pidana pencucian uang (TPPU). “Kami berpendapat menolak keberatan terdakwa dan terdakwa berhak menerima, berpikir dan melakukan upaya hukum atas putusan sela ini,” kata Ketua Majelis Hakim Haswandi dalam sidang Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (19/6). Majelis hakim terdiri atas Haswandi, Trimharyadi, Aswijon, Slamet Subagyo dan Joko Subagyo, sepakat surat dakwaan untuk Anas Urbaningrum adalah sah menurut hukum yang berlaku. Anas didakwa berdasarkan Pasal 12 huruf a subsider Pasal 11 UU No 31 tahun 1999 sebagaimana telah diubah menjadi UU Nomor 20 tahun 2001 jo Pasal 64 KUHP tentang penyelenggara negara yang menerima suap atau gratifikasi. Sedangkan dalam pencucian uang, Anas didakwa ▼ Lanjut, ke hal 2
Dimana Dia Sekarang....?
Maissy LAMA tak dengar kabar beritanya. Dan ingatan kita tentang dia, hanya sebagai seorang biduan cilik.Kini rupa penampilannya sudah berganti. Berganti juga profesi. Pembawaan. Dia kini sangat bersahaja. Lihat saja foto-fotonya itu. Pramaisshela Arinda Daryono Putri, yang belasan tahun lampau sohor dengan nama panggilan Maissy, kini sudah menjadi dokter. Saban hari bertemu orang sakit. Saban hari mengabdi menyembuhkan orang. Ya, dia memang seorang dokter. Dokter sebenarnya, bukan dalam lelakon. ▼ Lanjut, ke hal 2
Ah Masak Ya....?
30 Persen PSK Masih Anak-anak KEPALA Bidang Advokasi dan Fasilitasi Pemenuhan Hak Sipil Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Elita Gafar mengatakan, 30 persen pekerja seksual komersil (PSK) di Indonesia diperkirakan terdiri dari anak-anak. ‘’40 Ribu sampai 150 ribu,’’ kata dia, Kamis (19/6). Ia mengatakan, angka tersebut belum termasuk anak yang menjadi PSK liar. Kemungkinan angka bisa ▼ Lanjut, ke hal 2
Sambar Gledek - Yang murni berapa ya .... - He... he... he.... Berita Sore/Hj Laswie Wakid
ANEKA warna warni payung ditata di atas jalan menuju Floria 2014 sehingga terlihat unik.
Untuk Pemasangan Iklan Hubungi: 061-4150858 Contact Person Ibu Murniaty 0812 650 7884
Berita Sore
2
Jumat 20 Juni 2014
Dimana Dia Sekarang ....
OJK Awasi ....
Polda Metro Jaya ....
Pada tahun-tahun 1990-an, Maissy-begitu nama sohornya, adalah seorang penyanyi cilik dengan sehimpun bakat. Sudah menelurkan banyak album. Tembang merdunya yang akrab di kalangan anak-anak belia pada tahun itu antara lain: Si Kuman Nakal, Jumpa Lagi, dan Idola Cilik. Dan bukan itu saja. Dara cantik kelahiran 23 Maret 1990 ini, juga pernah menjadi bintang sinetron. Membintangi sinetron disalah satu stasiun televisi swasta. Sepanjang bergelut dalam dunia keartisan Maissy telah membesut 12 album. Album terakhir dirilis satu dasawarsa silam, tahun 2003. Meski albumnya tergolong laris, semenjak saat itu si belia cantik itu hilang dari dunia hiburan. Hilang juga dari halaman berita.Ke mana gerangan si presenter Cilukba itu? Mungkin orang sudah melupakannya. Mungkin banyak yang mencari, tapi tak pernah menemukan. Belakangan baru kita tahu bahwa sicantik itu ternyata menepi demi pendidikan. Melupakan wangi harum dan keriuhan dunia hiburan, lalu membenam diri di bangku kuliah. Dia sukses menuntaskan pendidikan kedokteran dari Universitas Indonesia. Dan menjadi dokter tampaknya sudah jadi pilihan hidup Maissy. Dia melewati sejumlah program intenship demi meraih gelar dokter. Terbenam di pelosok, wilayah terpencil di daerah Kalimantan. Jauh dari hingar bingar. Jauh dari keriuhan ibukota. Meninggalkan dunia hiburan yang harum wangi yang sudah melambungkan namanya. Dan tugas di daerah terpencil itu sukses dilewati. Awal tahun 2014, Maissy menikah dengan seseorang bernama Rizky, pria yang “dipetiknya” dari romantika di bangku kuliah. Maissy tidak hanya menemukan jodoh, tapi juga menemukan jalan hidupnya sendiri. Kini dia tampil bersahaja dalam balutan hijab. Penampilan baru itulah yang membuat sejumlah rekan selebritasnya pangling. Terutama sesama artis cilik yang berbelas tahun lampau sama berkibar. “Sekarang Dia terlihat sangat cantik mengenakan hijab,î kata Chikita Meidy, yang dulu juga sohor sebagai artis cilik. Si Cilukba, yang dulu centil, energik dan periang itu, kini berubah menjadi sosok dokter yang anggun, ramah dan bersahaja dalam balutan hijab.(Dream.com)
undang nomor 21 tahun 2011 tentang OJK. Pembentukan ini sekaitan dengan adanya 31 usaha konglomerasi yang perlu diawasi OJK, satu diantaranya konglomerasi securitas. Dengan pengawasan terintregasi ini maka OJK dapat melihat berbagai hal dimana salah satunya transaksi sesama satu usaha. OJK berharap tahun depan pemeriksaan dapat penuh dilakukan walaupun sekarang masih tahap pengawasan sistem. “Jadi pengawasan yang dilakukan kepada konglomerasi sekarang ini masih bersifat mengeluarkan surat untuk ditindaklanjuti pengawas internal di OJK,” katanya. Hasil pengawasan tunggal yang dilakukan OJK untuk tujuh kota di Sumatera selama periode 1999-2014 ada 98 kasus ditemukan, salah satu kasus kredit antara lain kasus kredit fiktif/bodong 50 persen, pendanaa 24 persen, penyalahgunaan aset dan biaya fiktif 4 persen. Menurut Endang, sosialisasi tentang pengawasan konglomerasi di Medan yang keempat setelah Lhokseumawe, Padang dan Batam. “Pengawasan konglomerasdi ini juga sebagai upaya untuk antisipasi supaya tidak terjadi tindak pidana perbankan,” katanya. Untuk itu, OJK juga perlu ketemu dengan industri perbankan, Bank Umum maupun BPR. Namun intinya, pengawasan konglomerasi itu tidak hanya mengawasi perbankan tapi juga pasar modal dan asuransi. Dia menyebut konglomerasi mulai kecil sampai besar salah satunya mandiri dgn Axa dan securitas. Ada juga bank memiliki bank contohnya, BRI dengan bank Agro. “Dengan begitu resikoresiko bisa ditangkap dengan konsolidasi,” katanya. Dengan ini bisa melihat pelanggaran yang sifatnya cross atau berbagai sisi antara induk dan anak karena bisa lihat transaksi antar lembaga. Kalau sekarang harus mencaricari lagi kesalahan ada dimana karena pengawasannya tersendiri. Sekarang transaksi bisa dilacak sekaligus. Sanksi hukumnya belum ada. Kalau ada penemuan, entah di induk atau anak. Pengawasan terintegrasi hanya memberikan rekomendasi, analisis sedangkan penindakan wewenang pengawasan masing-masing. (wie)
baik internasional maupun nasional. Sebab, kata dia, narkoba merupakan ancaman kepada masyarakat. Dengan begitu, sebisa mungkin polisi berusaha akan mencegah peredaran narkoba di Indonesia. Dwi juga mengatakan bahwa peredaran narkoba bisa terjadi di mana saja. “Contoh dalam Lembaga Permasyarakatan (LP) masih bisa ada peredaran narkoba, kita cari di linknya, ke mana saja ini peredarannya, kita harap bisa memerangi kejahatan narkoba,” tutur Dwi. Dalam pengungkapan kasus narkoba, polisi butuh informasi dari masyarakat. Sehingga, lanjut dia, negara Indonesia di targekan pada tahun 2015 sudah harus bersih dari narkotika. “Setiap tahun kita rutin terus memusnahkan narkoba dan setiap dari satu kasus kita kembangkan terus, kita harap 2015 untuk zero narkoba tercapai. Kita akan selalu kembang-kan dan ungkap, kerjasama dengan BNN dan jajaran lainnya,” jelasnya. Total barang bukti bila diestimasi dengan nilai rupiah sebesar Rp. 312.828.882.000 dan bisa menyelamatkan 4.566.730 jiwa. (mdkc)
30 Persen PSK Masih .... bertambah sangat terbuka lebar. Menurut Elita, ini sudah masuk ke dalam eksploitasi seskual anak. Eksploitasi seksual anak banyak terjadi di Jawa. Untuk Jakarta dan Jawa Barat, sebanyak 14 ribu anak tereksploitasi secara seksual. Sementara, 7.452 anak dieksploitasi seksualnya di Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur. ‘’Usia termuda 10-12 tahun, kecuali yang mengalami kekerasan seksual dan menjadi korban pedofilia,’’ kata dia. Anak-anak yang tereksploitasi seksualnya tersebut di semua tempat industri seks komersial yang berada di kota maupun di desa. Pelanggan yang datang pun dari berbagai kalangan. Elita menegaskan, anak bukan properti pribadi, dan mereka bukan barang komersil yang bisa diperjualbelikan. Ia melanjutkan, anak memiliki hak dasar untuk dihormati dan dipenuhi kebutuhannya. ‘’Ekploitasi seksual anak merupakan kejahatan terhadap anak, karena sudah masuk bentuk komersialisasi anak,’’ kata dia. Menurut Elita, negara berkepentingan untuk menjaga seluruh anak di Indonesia dari komersialisasi seksual. Selain itu, orangtua dan masyarakat diwajibkan menjadi gerbang awal melindungi anak dari kejahatan tersebut. (rol)
Perangko Langka .... ada prangko lain dari Guyana yang sama langkanya.” Prangko ini berukuran mini, 1 x 1,25 inci. Sejak tahun 1986, prangko ini menghilang dari pandangan publik. Prangko ini satu-satunya yang tak terdapat dalam koleksi Royal Philatelic Collection milik keluarga Kerajaan Inggris. “Belum pernah ada koleksi seperti ini selama ini,” kata Allen Kane, Direktur Smithsonian National Postal Museum. Sebelumnya, lelang prangko tertinggi adalah untuk prangko asal Swedia bertahun 1855 yang terjual seharga US$ 2,3 juta pada tahun 1996. David Beech, kurator prangko lama di British Library yang pensiun tahun lalu, membandingkannya dengan prangko Monalisa. Pemilik terakhir prangko ini adalah John E. du Pont, seorang pewaris kekayaan perusahaan kimia du Pont yang dihukum karena penembakan fatal tahun 1984. Hasil penjualan prangko itu disumbangkan seluruhnya untuk Wildlife Conservation Foundation Eurasia Pasifik. (temc)
Bila Bumi Berhenti .... Pada kondisi itu maka benda yang ada di Bumi bisa meluncur layaknya peluru. “Itu akan melemparkan ke timur dengan kecepatan 1000 mil per jam, tubuh Anda akan menjadi peluru kaliber 9 inchi,” jelasnya. Jika pun dalam kondisi peluncuran itu, manusia masih bisa bertahan, bencana lain akan segera datang. Gelombang angin berguling yang sangat kuat, akan menghempaskan benda yang ada di daratan. Peneliti itu mengatakan embusan angin yang mirip dengan ledakan bom atom, akan melalui seluruh permukaan. “Kemudian ledakan akan menuju ke langit membentuk badai di seluruh dunia, yang belum pernah kita disaksikan,” kata Stevens. Gesekan Bumi dengan angin dahsyat itu selanjutnya akan menyebabkan kebakaran besar dan erosi yang dahsyat. Sementara luar Bumi tengah bergelombang, medan magnet Bumi akan lenyap dan dampaknya manusia harus siap menerima paparan mematikan dari radiasi ion matahari. Lautan juga akan berubah ganas dan menciptakan tsunami besar. Selanjutnya dengan posisi berhenti berputar, Bumi secara melambat akan berotasi dan menyebabkan sebagian wilayah bumi akan mengalami siang hari permanen selama 365 hari. Sebaliknya, belahan Bumi lain akan mengalami malam sepanjang tahun. Kondisi itu mirip dengan situasi bulan saat ini, yang mana dua minggu sisi depan bulan akan diterangi matahari dan sisi belakang lainnya bulan akan menyala. Namun demikian, meski begitu mengerikan, Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) memperkirakan kondisi itu terjadi dalam waktu dekat adalah sangat kecil. NASA memperkirakan kondisi itu terjadi pada miliaran tahun lagi. (vv)
Jaksa Agung .... permintaan Megawati kepada dirinya untuk mengamankan nama Jokowi dalam kasus korupsi Transjakarta. Apa yang dituduhkan oleh Faizal dinilai fitnah. “Inilah.com dan surat Faizal Assegaf, saya tidak menjurus pada itu tapi peristiwanya saya laporkan Polri. Ini mencakup pidana saya kira,” katanya. Dalam kasus yang mencatut nama Jokowi, Basrief mengaku sudah tiga kali melaporkan kepada Polri. Pertama kali terkait pemanggilan Jokowi pada 14 Mei 2014. “Kedua, instruksi Jaksa Agung yang dipalsukan. Ketiga, berita online surat disampaikan kemarin,” lanjut Basrief. (mdk.c)
Warga Muslim Sri Lanka .... komunitas kami,” kata seorang warga Muslim yang menolak disebutkan namanya. “Kami juga meminta pemerintah untuk mengambil langkah tegas bagi siapa pun yang mendalangi aksi kekerasan ini,” tambah dia. Penutupan tempat-tempat usaha ini terjadi setelah seorang biksu moderat yang menentang BBS ditangkap, dipukuli, dan dibuang di pinggir jalan di luar kota Kolombo, Kamis pagi. Kondisi biksu itu belum diketahui setelah dia ditemukan warga di kota Panadura dalam keadaan babak belur dengan kedua tangan dan kaki terikat. BBS, yang membantah mendalangi kerusuhan, dituding mengincar biksu-biksu Buddha yang menentang strategi garis keras yang mereka terapkan. Aksi kekerasan itu terjadi pada Minggu dan Senin lalu ketika kelompok Buddha garis keras BBS menyerang kota Alutgama dan Beruwala, yang berjarak 60 kilometer dari Kolombo. (kcm)
Tuntut Status .... Bank Sumut, Bahrein Siagian yang sebelumnya pernah menjanjikan status pegawai tetap kepada karyawan alih daya yang jumlahnya mencapi 1700 orang. “Berawal dari kami, pegawai outsourcing yang tidak mendapatkan pembagian jasa produksi. Kami lantas mempertanyakan alasannya tidak mendapatkan pembagian jasa produksi tahun 2012. Selanjutnya, dijawab dengan alasan tidak jelas, tapi selanjutnya kami malah ditawarkan untuk menjadi pegawai per Januari 2014, padahal bukan itu tujuan kami,” katanya. Tidak yakin dengan hal tersebut, pihaknya mengaku sempat mempertanyakan kejelasan tersebut kepada Bahrein yang langsung ditanggapi dengan sumpah olehnya dengan ucapan pertanggungjawaban dunia akhirat akan dia tanggung. Dengan alasan yang tidak diketahui, akhirnya Bahrein dipecat pada 1 Mei lalu kendati sebelumnya pada tahun 2013 sempat, jajarannya mensosialisasikan program pengangkatan tersebut kepada Bank Sumut di seluruh Sumut. Setelah dipecat, situasi menjadi semakin tidak jelas, status pegawai tidak kunjung didapat. Demonstrasi menuntut kejelasan digelar yang akhirnya ditanggapi oleh beberapa direksi Bank Sumut seperti Kadiv SDM Bank Sumut menggantikan Bahrein, Agung Santoso dan Direktur Kepatuhan Yulianto Maris namun dinilai tidak memberikan jawaban memuaskan. Pegawai Bank Sumut Cabang Kampung Lalang, Pasihar Gultom dari Cabang Kampung Lalang yang sudah bekerja di Bank Sumut 13 tahun. Saat melamar di PT Bank Sumut tujukan kepada BPDSU, Jalan Imam Bonjol No 18 Medan, dirinya dipanggil dan diterima jadi calon pegawai lepas di PT Bank Sumut. “Seiring berjalannya waktu, tahun 2001 ada ìreinkarnasiî dengan alasan supaya PT Bank Sumut fokus pada pengelolaan dana dibentuklah suatu anak perusahaan namanya Yayasan Kesejahteraan Keluarga (YKK) Bank Sumut. Kami protes tapi alasan mereka karena ingin fokus pengelolaan dana, sehingga kami diserahkan kepada YKK namun, apa yang diperoleh dari Bank Sumut, kami juga dapat,” kata Pasihar. Selanjutnya, mereka akhirnya dibawahi perusahaan alih daya, PT Purna Karya Sejahtera (PKS). “Tujuan kami, menuntut pengaplikasian UU Tenaga Kerja Nomor 13 Tahun 2003 yakni setelah dua kali perpanjangan kontrak, pegawai akan menjadi pegawai tetap,” ungkapnya. Namun ironsinya menurut Zulpen Pulungan dari Bank Sumut Cabang Tanjunt Balai, hingga 20 kali menandatangani kontrak berdurasi satu tahun, dirinya tetap menjadi pegawai alih daya. “Juga, kami pegawai lepas apabila diberhentikan atau meninggal dalam masa dinas, hanya mendapatkan tiga bulan gaji walaupun sudha kerja puluhan tahun. Selain itu, tiga kali perpanjangan kontrak seharusnya wajib pegawai. Ini kami sudah 20 kali kontrak, sampai sekarang tidak diangkat jadi pegawai,” katanya. Menanggapi hal itu, Jhon Hugo mengatakan, Komisi E DPRD Sumut akan mengundang direksi Bank Sumut. BI, dan Dinas Tenaga Kerja dlam rapat dengar pendapat (RDP) untuk mempertanyakan status pegawai alih daya karyawan Bank Sumut. Namun perwakilan karyawan Bank Sumut meminta DPRD Sumut untuk segera menggelar RDP karena posisi perusahaan alih daya yang menjadi naungan mereka sudah dilelang hingga Jumat (20/6) ke PT lain. “DPRD Sudah memiliki jadwal. Kami upayakan RDP segera Kami akan cari tanggal secepatnya dan mengkoordinasikannya dengan Ketua Komisi E (Brilian Moktar,” kata Jhon. (irm)
Eksepsi Anas Ditolak .... melanggar Pasal 3 dan atau Pasal 4 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan TPPU dan Pasal 3 ayat 1 huruf c UU Nomor 15 Tahun 2002 sebagaimana diubah berdasarkan UU No 25 tahun 2003. “Kami menetapkan pemeriksaan perkara ini dilanjutkan pada Kamis (26/6) dengan agenda pemeriksaan saksi dan untuk kedepannya persidangan akan dilakukan dua kali dalam seminggu mengingat saksi dalam perkara ini banyak,” kata hakim Haswandi. Atas putusan sela tersebut, terdakwa Anas Urbaningrum hanya berharap persidangan dilakukan dengan objektif. “Kami ingin diadili bukan dihakimi, karena saya yakin yang diharapkan majelis hakim dan jaksa yaitu proses yang adil,” kata Anas. Sementara itu, penasihat hukum terdakwa, Carrel Ticualu mengundurkan diri dari tim kuasa hukum dan selanjutnya akan menjadi saksi dalam perkara tersebut. Dalam perkara ini, Anas diduga menerima “fee” sebesar 7-20 persen dari Permai Grup yang berasal dari proyek-proyek yang didanai APBN dalam bentuk 1 unit mobil Toyota Harrier senilai Rp670 juta, 1 unit mobil Toyota Vellfire seharga Rp735 juta, kegiatan survei pemenangan Rp478,6 juta dan uang Rp116,52 miliar dan 5,26 juta dolar AS dari berbagai proyek. Anas juga diduga melakukan pencucian uang dengan menyamarkan harta kekayaannya hingga mencapai Rp23,88 miliar. Pengacara Mundur Salah seorang pengacara mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum mundur untuk mendampingi Anas dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi penerimaan fee dari proyek-proyek pemerintah dan tindak pidana pencucian uang (TPPU). “Caya Carrel Ticualu, mengingat nama saya tercantum dalam BAP (Berita Acara Pemeriksaan), maka saya juga mengingat putusan sela, saya Carrel Ticualu menyatakan mundur dari tim kuasa hukum dan selanjutnya akan menjadi saksi sesuai ketentuan yang berlaku. demikian majelis, terima kasih,” kata Carrel dalam sidang di pengadilan tindak pidana (Tipikor) Jakarta, Kamis (19/6). Meski Carrel mundur, Anas masih didampingi sejumlah pengacara misalnya pengacara senior Adnan Buyung Nasution, Pia Nasution, Firman Wijaya, Handika Honggo Wongso dan advokat lainnya. Pada sidang yang sama, majelis hakim yang dipimpin oleh ketua majelis hakim Haswandi menolak keberatan Anas Urbangingrum dan memutuskan melanjutkan perkara tersebut. “Kami akan dipertimbangkan,” kata hakim Haswandi terkait permintaan Carrel tersebut. (ok/rol)
Yusmada,SH Dilantik .... Dalam laporan Kakan BKD dan Diklat Drs. H. Abu Hanipah, Yusmada, SH sebelumnya menjabat Kasat Pol. PP mendapat tugas baru menggantikan jabatan Kadis Tata Kota sebelumnya Ir. H. Ahmad Solihin, MM, karena mendapat jabatan baru sebagai Staf Ahli Pemko. Sedangkan Drs. H. Abdul Hayyi Nasution, sebelumnya Kadis Sosial, menduduki jabatan baru Asisten II Pemko, jabatan lamanya dijabat Syafri Lubis, SE, sebelumnya staf ahli Pemko. Sedangkan Drs. Syamsul Bahri. M. AP sebelumnya staf BKD dan Dilat. Kemudian H. Irwan Nasution, SH. M. AP sebelumnya menjabat Kakan Kesbang, Jabatannya diduduki Hj. Ernawati, SIP dan Drs. Jamiluddin, MA menjabat Kadis Perhubungan Darat sebelumnya pejabat dikesbang. Sedangkan pejabat Kadishub yang lama mendapat tugas baru sebagai staf ahli Pemko. Drh. Muslim menjabat Kadis Pertanian, sebelumnya kabid dipertanian, Sebelumnya Kadis Pertanian dijabat Ir. Hj. R. Lubis. Mutasi SK. Walikota Nomor. 820/85/K/2014 tanggal 19 Mei 2014. Kemudian pejabat eselon III dan IV sebanyak 73 orang terdiri jabatan Sekretaris, Kabag dan Kasi yang ditempatkan walikota disetiap SKPD berdasarkan kenirja dan kemampuan. Selama enam bulan kedepan pejabat baru ini kita uji. Kalau memang jabatan diembennya punya prestasi akan kita pertahakan, kalau memang kinerjanya menurun akan kita gesar sesuai kemampuannya. Untuk itu walikota mengingatkan para pejabat SKPD eselon II-III dan IV dapat bekerja semaksimal mungkin sesuai kompetensi jabatannya. “Kita tidak mau dalam jabatannya banyak masalah dengan masyarakat karena kurang pelayanan, pejabat SKPD bukan untuk dilayani, tetapi untuk melayani masyarakat, selamat bertugas bagi pajabat baru,” ujarnya. (syn)
100 Ribu Lowongan CPNS .... terdiri dari 31 kementerian dan 40 lembaga. Sedangkan pemerintah daerah terdiri dari 28 pemerintah provinsi dan 383 pemerintah kabupaten/kota,î kata Herman seperti dikutip dari laman Sekretariat Kabinet (Setkab), Kamis (19/6). Herman memaparkan, instansi pemerintah menyediakan 25 ribu formasi CPNS dan 10 ribu PPPK. Prioritas rekrutmen CPNS untuk instansi pusat adalah untuk jabatan fungsional tertentu (jabatan fungsional) yang menjadi jabatan utama di instansinya, jabatan fungsional lain sebagai penunjang jabatan utama dan jabatan fungsional umum (pelaksana) yang melaksanakan tugas teknis. Sementara itu, pemerintah daerah membuka 40 ribu formasi untuk CPNS dan 25 ribu PPPK. Mereka akan diambil dari pelamar umum dengan prioritas jabatan di lingkungan dinas yang menunjang program pelaksanaan pembangunan sesuai potensi dan karakteristik daerahnya masing-masing. “Selain itu, juga pelamar khusus dengan prioritas jabatan dokter PTT untuk penempatan pada sarana pelayanan kesehatan pemerintah di daerah terpencil, tertinggal, perbatasan dan kurang diminati,” imbuh Herman. Bisa Daftar 3 Jabatan Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Herman Suryatman menjelaskan, pendaftaran pada rekrutmen kali ini tidak hanya online, tetapi juga terintegrasi. “Satu pelamar kini dapat memilih tiga jabatan dalam satu instansi,” ujar Herman seperti dikutip dari laman Sekretariat Kabinet (Setkab), Kamis (19/6). Selain itu, imbuh Herman, pendaftar rekrutmen ASN tahun ini juga akan mendapatkan kemudahan. Saat mendaftar, mereka tidak perlu menyertakan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), Surat Keterangan Berbadan Sehat, dan Kartu Kuning dari Dinas Tenaga Kerja. Tes Kemampuan Dasar CPNS Pemerintah menjadwalkan pelaksanaan tes seleksi calon pegawai negeri sipil (PNS) pada Agustus 2014. Mumpung masih ada waktu, Anda yang berminat sebaiknya bersiap. Herman Suryatman menjelaskan, seperti tahun lalu, seleksi akan dimulai dengan Tes Kemampuan Dasar (TKD). Tes ini terdiri dari tiga kelompok soal. Pertama adalah wawasan kebangsaan, meliputi Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Kedua adalah karakteristk pribadi, yakni integritas diri, semangat berprestasi, kreativitas dan inovasi, orientasi pada pelayanan dll. “Adapun kelompok soal ketiga adalah intelegensia umum, yang meliputi kemampuan verbal, kemampuan numerik, kemampuan berpikir logis dan kemampuan berpikir analitis,” ujar Herman. Herman mengimbuhkan, para pendaftar rekrutmen CPNS kini bisa memilih tiga formasi pada satu dari 482 instansi pemerintah pusat dan daerah. Mereka akan menyelenggarakan tes untuk mencari 65 ribu CPNS menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). “Dengan cara ini, pemerintah optimistis bisa menjaring putera-puteri bangsa terbaik untuk menjadi aparatur sipil Negara,” imbuhnya. (ok)
Juara Dunia .... dengan skor telak 1-5 dan pada pertandingan selanjutnnya kontra Cile Kamis dini hari tadi, Spanyol kembali dipermalukan dengan dua gol tanpa balas oleh skuad asuhan Jorge Sampaoli. Pemain yang juga tampil di Piala Dunia Afrika Selatan 2010 lalu, faktor mental menjadi sumber dua kali kekalahan beruntun yang harus diterima skuad Vicente del Bosque ini. Hasil ini juga membawa La Furia Roja masuk dalam jajaran mantan-mantan juara yang gagal menembus babak perdelapan final, seperti Brasil (Piala Dunia1966), Prancis (Piala Dunia 2002), dan Italia (Piala Dunia 2010). “Kekalahan ini adalah sumber kesedihan yang mendalam. Secara mental kami tidak siap dengan kompetisi ini, tapi secara fisik kami tiba dalam kondisi yang baik,” ujar pemain berusia 32 tahun seperti dilansir Sportmole, Kamis (19/6). “Kami meletakkan segalanya dalam keadaan yang tidak baik. Kami tidak berada pada level teratas dan kami pantas keluar,” sambungnya. Laga terakhir akan dijalani Spanyol pada Senin (23/6) mendatang. Komentar Casillas Setelah kekalahan atas Cile, penjaga gawang, Iker Casillas mengatakan kebugaran dan usia bukan jaminan untuk bisa keluar sebagai juara pada Piala Dunia kali ini. Kapten La Furia Roja itu menolak untuk menyalahkan usia sebagai salah satu faktor yang membuat timnya tersingkir lebih awal dari turnamen empat tahunan tersebut. Lantaran dua kekalahan menyakitkan dalam penyisihan di Grup B. Pada laga pembuka, skuad asuhan Vicente Del Bosque menelan hasil yang mengejutkan ketika dicukur Belanda 1-5. Bahkan dipartai kedua permainan Diego Costa cs tidak juga membaik, sehingga mampu ditundukan Chile 0-2. “Kenyataannya adalah bahwa kami memiliki beberapa pemain yang berada di usia 30-an, tapi seharusnya itu tidak menjadi alasan. Saya tidak tahu apakan ini adalah pertandingan terakhir saya untuk Spanyol. Saya tidak tahu, kita lihat saja nanti. Terserah pelatih untuk membuat keputusan dan kami akan menghormati itu,” kata Casillas, seperti diwartakan Goal, Kamis (19/6). (okz)
Berita Sore/Hj Laswie Wakid
PUTRAJAYA Corporation (PPJ) presiden Tan Sri Aseh Che Mat Aseh dan istrinya Puan Sri Khadijah Mohd Yasin melihat bunga Begonia di kebun rumahnya.bunga Begonia ditanam di kebun rumah mereka.
Anggrek Indonesia .... China, Hong Kong, Taiwan, Korea Selatan, Jepang, India, Perancis, Jerman, Italia, Belanda, Denmark, Selatan Afrika, Kenya, Amerika Serikat dan Spanyol. Semua negara itu memamerkan desain mereka berupa rangkaian bunga dan taman yang indah, tentu sesuai dengan ciri khas negara masing-masing. China misalnya, rangkaian bunga dan tamannya didominasi ornamen bambu, Indonesia tentu saja anggrek tadi. Untuk meliputnya, Malaysia juga mendatangkan 145 wartawan asing dari 15 negara di dunia antara lain Indonesia, Australia, Kurdistan, Rusia, Vietnam, China, Jepang, Singapura, Banglades, India dan Thailand. Even besar dari rangkaian Magic of the Night ini memang dikemas secara apik oleh Tourism Malaysia kerjasama dengan Perbadanan Putrajaya, sehingga pengunjung yang datang dan wartawan yang diundang tidak sia-sia melihat hajatan tersebut. Hampir sebagian kawasan Putrajaya dihiasi aneka bunga dan taman yang indah, berwarna-warni. Anggrek yang merupakan tanaman khas dari Indonesia tersebut disusun secara detail dan hidup oleh Rudy lengkap dengan daun-daun dari Indonesia. Memang banyak bunga di Indonesia hampir semuanya ada juga di Malaysia, maklum keduanya satu rumpun dan terdekat dengan Indonesia. Cuma pada Flroia 2014 ini, Malaysia mengetengahkan bunga “Begonia” atau Bunga Asam Batu yang dipilih sebagai bunga tema Floria 2014. Temanya sendiri ‘Taman Bertema’ dimana menonjolkan hiasan bunga-bungaan dan taman mengikut tema seperti Taman Perkawinan, Taman Bandar, Taman Pereka, Taman Fantasi, Taman Futuristik, Taman Melawat Malaysia dan Taman Piala Dunia yang trend sekarang lagi demam bola. Orang yang mendesain lokasi memang patut diacungi jempol karena payung warna warni pun bisa ikut menambah semarak lokasi Floria. Betapa tidak payung-payung dengan warna cerah tersebut disusun bergelantungan di atas jalanan bak ingin memayungi pengunjung yang hendak melihat Floria. Selain di bunga dan taman, banyak pengunjung yang berfoto di jalanan penuh payung tersebut. Tercatat lebih dari 400.000 bunga dan tanaman, termasuk 60 spesies lebih bunga Begonia ada di sana. Putrajaya Corporation (PPJ) presiden Tan Sri Aseh Che Mat mengatakan Begonia tidak banyak terlihat di Malaysia dan termasuk agak langka sehingga perlu dikembangkan lagi. “Tentu saja Floria ini akan menjadi kesempatan yang baik untuk penggemar berkebun sekaligus melihat ribuan jenis bunga,” katanya. Aseh sendiri kini menanam beberapa jenis bunga Begonia di kebun rumahnya. Ada yang sudah berbunga dan indah sekali. Tahun ini Floria Putrajaya akan menandai tonggak sejarah karena nantinya akan ditetapkan lokasi permanen bunga dan taman di sepanjang sisi danau buatan di Precinct 4 Putrajaya. Nanti lokasi baru ini dilengkapi dengan paviliun multi-tujuan dan fasilitas dasar seperti parkir dan toilet. Tahun ini juga menjadi pertama kalinya pengunjung dikenakan biaya masuk untuk orang dewasa 3 ringgit dan anak-anak (7-12 tahun) 1 ringgit. “Biaya masuk tidak akan membebani pengunjung,” kata Aseh saat konferensi pers di Putrajaya. Dia mengatakan situs tersebut akan terus menjadi taman bunga setelah Floria 2014 berakhir. Memang skalanya lebih kecil, namun akan tetap menjadi daya tarik tersendiri bagi turis yang datang ke Kuala Lumpur. Sekarang turis yang datang ke Kuala Lumpur, tak lupa melawat ke Putrajaya dengan sekira 650 hektar danau buatan mengelilingi gedunggedung pemerintahan di sana. Jarak tempuh dari Kuala Lumpur ke Putrajaya setengah jam saja. Biasanya lokasi Putrajaya yang dulu berada di Selangor dan sekarang menjadi daerah istimewa sendiri namanya Perbadanan Putrajaya selalu menjadi tempat olahraga pagi. Ada juga di sana taman botani dan fauna, termasuk boat menyisiri danau, tapi adanya floria dengan aneka bunga dan taman memang menjadi salah satu tujuan kenapa orang mau ke Putrajaya. Putrajaya yang baru terbentuk beberapa tahun terbentuk itu memang dikhususkan bagi pusat pemerintahan seperti kantor Perdana Menteri dan Menteri-menterinya serta perkantoran pemerintah lainnya, sedangkan Kuala Lumpur kini menjadi pusat bisnis dan perdagangan. Mungkin supaya pegawai kantor betah maka dibuatlah berbagai fasilitas untuk istirahat; ada taman, danau yang luas, termasuk masjid yang besar. Sehingga kini Putrajaya menjadi salah satu destinasi wisata ke Malaysia. (wie)
1 Juli 2014 Tarif Dasar Listrik .... kenaikan listrik memukul pelaku industri, terutama industri kecil yang terancam gulung tikar alias tutup. “Saya khawatir industri kecil dan mereka tutup dan tidak mampu lagi akhirnya menjadi agen barang luar negeri. Mereka justru menjual barang impor karena tak mampu produksi,” ucap Sofjan ketika ditemui di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Kamis (19/6). Namun demikian, Sofjan mengaku belum mendapat keluhan langsung dari industri kecil tersebut. Keluhan akan disampaikan setelah kenaikan 1 Juli 2014 mendatang. “Sektor yang terpukul itu tekstil, garmen. Apalagi sekarang kompetisi ketat sekali,” katanya. Menurutnya, kenaikan tarif listrik membuat industri nasional tak lagi kompetitif. Harga produk lokal akan lebih tinggi dari impor. Sebab, besarnya biaya operasional berimbas ke harga produk yang dihasilkan. “Bagaimana mereka kompetisi dengan barang impor. Sekarang saja produk kita 30 persen diatas barang impor kita engga kompetitif. Kita belum dapatkan reaksinya apa high cost economy diturunkan. Apa yang mereka rasakan nantilah,” tutupnya. Sebelumnya, mulai 1 Juli 2014 akan ada 6 jenis pelanggan yang mengalami kenaikan tarif listrik. Pertama industri golongan I-3 non publik atau non Tbk dengan kenaikan rata rata 11,57 persen yang dilakukan setiap dua bulan mulai Juli 2014 mendatang. Kedua golongan rumah tangga R-2 dengan daya 3.500 VA sd 5.500 VA kenaikan bertahap rata rata 5,70 persen. Ketiga, golongan P2 di atas 200 KvA secara bertahap rata rata 5,36 persen setiap dua bulan. Keempat, golongan R-1 dengan daya 2.200 VA dengan kenaikan rata rata 10,43 persen yang dilakukan setiap dua bulan. Kelima, rumah tangga golongan R-1 dengan daya 1.300 VA dengan kenaikan rata rata 11,36 persen yang dilakukan setiap dua bulan. Terakhir, kenaikan tarif listrik penerangan jalan umum secara bertahap sebesar 10,69 persen. “Kalau semua dari 6 opsi ini maka penghematan akan mencapai Rp 8,51 triliun. Siapapun jadi presiden kedepanya dengan menaikkan ini maka subsidi tidak lagi memberatkan. Ini kita lakukan agar tidak memberatkan pemerintah baru,” ujar Menteri ESDM Jero Wacik. (mdkc)
Berita Sore
Guru Swasta Keluhkan Uang Sertifikasi Belum Dibayarkan MEDAN (Berita): Puluhan guru swasta beraudensi ke Komisi B DPRD Medan meminta bantuan untuk memperjuangkan nasib mereka saat ini. Pasalnya, puluhan guru swasta tersebut belum mendapatkan uang sertifikasi guru sampai saat ini. Selain itu, mereka juga kurang mendapatkan perhatian serius dari Dinas Pendidikan Kota Medan. Ketua Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Medan Portomuan Silitonga mengatakan, guru swasta sering kurang mendapat perhatian dari dinas pendidikan. Bahkan, mereka belum menerima uang sertifikasi. ìAda sekitar 4000 orang guru swasta uang sertifikasinya belum dicairkan. Sampai saat ini alasanya tidak jelas. Bahkan, bagi guru yang belum sertifikasi, tidak mendapatkan informasi yang jelas terkait itu dari dinas pendidikan,” ungkapnya. Partomuan mengungkapkan, dengan audensi ini diharapkan, para wakil rakyat terutama dari komisi terkait bisa membantu memperjuangkan nasib mereka. Dimana, saat ini mereka mendapatkan gaji berdasarkan les atau mata pelajaran. Bukan per bulan. Mereka hanya mendapatkan gaji sebesar Rp500 ribu sebulan atau jauh di bawah UMP/UMK. Dimana UMK sebesar Rp1.6 juta lebih. “Kami mohon bantuan untuk memperjuangkan nasib kami,” katanya. Salah satu guru di Sekolah Swasta Raksana, Ema menambahkan, saat ini uang sertifikasinya belum dibayarkan Dinas Pendidikan Kota Medan. Padahal uang itu sangat diharapkan untuk membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari. Bahkan, dirinya tidak tahu kenapa sampai saat ini belum dibayarkan. Sekadar memberitahukan, sertifikasi guru dibayarkan per tiga bulan sekali. Besaran yang didapat berdasarkan gaji pokok yang diterima setiap bulannya. Begitu juga uang invasing (guru yang sudah lulus sertivikasi mendapatkan dana invasing yang besarannya sama dengan gaji pokok guru per bulannya). ìSampai saat ini belum saya terima dan saya tidak tahu kenapa belum dibayarkan,” katanya. Ketua Komisi B DPRD Medan Landen Marbun mengatakan, dinas pendidikan segera membayar sertifikasi guru swasta. Sebab, dana tersebut bukan berasal dari APBD, melainkan APBN. ìKami kecewa dengan kinerja dinas pendidikan. Sampai saat ini kenapa belum dibayarkan sertifikasi dan invasing guru,î ungkap Landen. Landen juga meminta PGSI Kota Medan mendata berapa jumlah guru yang belum mendapatkan dana sertifikasi dan invasing. Selanjutnya mereka akan mengundang Dinas Pendidika Kota Medan untuk membicarakan masalah ini. ìKami akan mengundang dinas terkait untuk membahas masalah ini,î katanya. sementara itu, Kadis Pendidikan Kota Medan Marasutan tidak bisa dimintai komentarnya terkait hal ini. Pasalnya, Marasutan tidak bisa dihubungi. (zili)
Krisna Korban Kriminalisasi Mandor MEDAN (Berita): Malang nian nasib Isna Sinuraya alias Krisna,19. Warga Desa Lau Gajah Dusun III, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, ini didakwa melanggar Pasal 406 Ayat (1) KUHPidana jo Pasal 36 Ayat (1) dan (2), dan Subsider Pasal 170 Ayat (1) KUHPidana. Padahal, Krisna, hanyalah pekerja yang melaksanakan perintah mandornya, M Syafii. Dia bekerja sebagai operator excavator. Sabtu 23 November 2013, merupakan hari naas bagi Krisna saat ia diperintah M Syafiiuntuk merubuhkan rumah yang ada di Perumahan PTPN2 Sei Semayang Desa Simalingkar A Dusun III, Kecamatan Pancur Batu. Sebagai seorang pekerja, tentu saja Krisna harus melaksanakan perintah. Namun sore harinya, ada pemberitahuan kepada Krisna kalau dirinya telah dilaporkan ke Polsek Pancur Batu dan pada malam hari sekira pukul 19.00 WIB, Krisna diamankan pihak aparat dari lokasi tersebut. Kejadian ini dituturkan ayah terdakwa, Balin Sinuraya dengan didampingi istrinya, Manis br Tarigan kepada wartawan saat akan menghadiri sidang kedua anaknya, di Pengadilan Negeri Pancur Batu, Rabu (18/ 06). Diterangkan Balin, anaknya sudah enam bulan ditahan baik di Polsek Pancur Batu dan juga di Rutan Pancur Batu oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Lubuk Pakam di Pancur Batu tanpa merinci lama penahanan di Polsek Pancur Batu maupun di Rutan Pancur Batu. “Pak, kami ini buta hukum. Tapi kami merasa aneh karena hanya anak kami, Krisna, yang ditangkap dan ditahan. Sementara Syafii, mandornya, tidak ditangkap sampai sekarang. Anak kami kan hanya bekerja atas perintah mandornya,” tutur Balin. Penuturan Balin ini ditimpali ibunda Krisna, Manis br Tarigan yang menyebutkan kalau dirinya pernah dimintai uang sebesar Rp 10 juta oleh seorang oknum pegawai Rutan Pancur Batu yang bekerja membawa mobil tahanan, guna menyelesaikan perkara anaknya itu. Balin bersama istrinya, Manis br Tarigan, mengaku bahwa mereka bukanlah orang yang punya uang. “Darimana bisa kami dapat uang sebanyak itu. Kami ini hanya cari nafkah dari usaha kedai kopi,” kata Balin. Kedua orangtua Krisna juga membeberkan kalau sidang terhadap perkara anaknya, Krisna, ditunda beberapa kali oleh majelis hakim dengan membuat alasan Krisna sakit. “Jaksa meminta supaya Krisna menandatangani kertas yang disodorkan oleh Jaksa sambil mengatakan sama Krisna supaya dia mengaku sakit. Padahal Krisna tidak sakit Pak. Tapi dia dipaksa meneken surat itu,” papar Manis. Ketika Krisna ditemui di Ruang Tahanan PN Pancur Batu, dia menyebutkan bahwa dirinya hanya melaksanakan pekerjaan yang diberikan kepadanya di hari naas baginya itu. “Saya waktu itu hanya kerja atas perintah Bang Syafii Pak. Tapi entah kenapa, saya tiba-tiba ditangkap polisi pada malam harinya. Sampai hari ini saya masih ditahan dan baru dua kali disidang selama enam bulan ditahan,” paparnya. Pantauan wartawan di PN Pancur Batu, sidang terhadap Krisna kembali ditunda majelis hakim dengan alasan JPU tidak hadir. (yun)
Penegak Hukum Didesak Turun Usut Interpelasi DPRD Sumut MEDAN (Berita): Aparat penegak hukum didesak untuk turun, serta melakukan penelusuran ke lembaga DPRD Sumut guna mengusut indikasi adanya gratifikasi dan transaksional dalam proses pelaksanaan hak interplasi dewan yang ditujukan kepada Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho. “Kita desak aparat hukum dalam hal ini Kejaksaan, polisi maupun Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), turun ke lembaga DPRD Sumut. Jangan wakil rakyat ini selalu mempermalukan lembaga dengan dalih atas nama rakyat,” kata pengamat hukum yang juga Direktur Lembaga Citra Keadilan, Hamdani Harahap SH, menjawab wartawan usai digelar paripurna interplasi di DPRD Sumut, Kamis
(19/6). Sesuai yang telah dijadualkan, paripurna penetapan interpelasi akhirnya digelar, namun sebagaimana diprediksi hak individual dewan tersebut justru diputuskan gagal. Pasalnya dari 26 anggota DPRD Sumut yang telah menandatangani persetujuan interplasi, 14 diantaranya kembali mencabut dukungan. Alhasil yang mendukung tinggal 12 orang lagi, sehingga dianggap tidak memenuhi persyaratan. Karena sesuai undang-undang interplasi baru bisa dilaksanakan apabila diajukan 15 anggota DPRD Sumut. Menurut Hamdani, dari awal wacana interplasi bergulir sudah sangat mencurigakan. Apalagi,wacana serupa pernah bergulir tahun lalu, hingga kandas di tengah jalan. “Pada saat itu, nuansa gratifikasi juga mengemuka. Sama dengan kondisi saat ini. Tapi kenapa aparat hukum diam?,” cetus Hamdani.
Terbit Sejak 11 Desember 1998 Penerbit : Yayasana Pers HM. Said Pendiri : H.Teruna Jasa said Dan H. Prabudi Said Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : H.Teruna Jasa Said Wakil PU/Wakil Pemimpin Redaksi : H.Prabudi Said Wakil Pemimpin Redaksi : Hj.Dewi Budiati Batubara
Pengacara ini menegaskan, bahwa peranan Muhammad Yusni SH Kejati Sumut yang baru dilantik sangat diharapkan dalam menyikapi persoalan yang ada di lembaga legislatif tersebut. “Kita minta baik yang mendukung, tidak mendukung, maupun yang mencabut dukungan interplasi supaya diusut. Apakah ada penyalahgunaan jabatan di balik itu. Semua harus terkontrol dalam proses hukum,” sebutnya. Apalagi, sebagaimana disebutkan pengajuan interplasi bergulir, terkait persoalan anggaran APBD 2013 yang dinilai kalangan legislatif tidak transparan. Persoalan itu, menurut Hamdani tentu berkaitan dengan sejumlah anggaran seperti Bantuan Sosial, Bantuan Daerah Bawahan (BDB), maupun Dana Bagi Hasil (DBH). “Aparat juga harus mengusut kemungkinan adanya wakil rakyat yang coba bermain-main dengan sejumlah proyek yang
menggunakan uang rakyat tersebut,” tuturnya. Sehingga, kata dia, rakyat bisa faham apakah wacana interplasi bergulir murni untuk rakyat atau kepentingan individual maupun kelompok tertentu. Sementara itu paripurna pengajuan interplasi dipimpin Wakil Ketua DPRD Sumut, H Affan didampingi Wakil Ketua Kamaluddin Harahap. Paripurna sempat memanas ketika dua orang wakil rakyat penggagas pengajuan hak interplasi, Guntur Manurung dan Mustafowiyah Sitompul mendesak pimpinan dewan mengumumkan 14 anggota dewaan yang kembali mencabut dukungan. Namun Affan menegaskan tidak ada dalam aturan untuk mengumumkan mereka yang mencabut dukungan. Akibatnya dua politisi Partai Demokrat itu tetap ngotot. “Kalau begitu kami minta namanama yang tidak menarik dukungan supaya diumumkan.
Biar rakyat juga tahun siapa yang masih konsisten,” kata Guntur. Informasi dihimpun wartawan, 14 anggota DPRD Sumut yang akhirnya kembali mencabut dukungan adalah, Ristiawati, Nurhasanah, Khairul Fuad, Robert Nainggolan (Fraksi Demokrat), Abu Bokar Tamba, Ferry Suwando T Kaban, Mulyani (Partai Gerindra Bulan Bintang Reformasi), Tones Sianturi, Tohonan Silalahi Darmawan Sembiring, (PDS), Alamsyah Hamdani (PDIP), Musdalifah (Hanura), Sonni Firdaus (PIB), Fasiruddin Daulay (PBB). Sementara mereka yang tetap mendukung yakni, Guntur Manurung, Mustofowiyah Sitompul, Rahmat P Hasibuan, Ramli, Sofar Siburian (Partai Demokrat), Syahrial (PAN), Hosen Hutagalung, Rizal Sirait (PPP), Murni Eliester Munthe (PDS), Aduhot Simamora, Elezaro (Hanura), Washington Pane (PPRN) Sebelumnya beberapa
anggota DPRD Sumut lainnya yang menggaku menolak melakukan penandatanganan interplasi, yakni Muslim Simbolon, Ikhyar Hasibuan dan Budiman Nadapdap mengaku pesimis inyterplasi bisa berjalan sesuai rencana. “Saya khawatir interplasi seperti yang lalu, hanya sebagai dagelan politik. Padahal apa yang kita buat di lembaga ini harus ada pertanggungjawabannya kepada rakyat,” kata Muslim. Hal senada juga disampaikan Ikhyar yang mengaku tidak memahami apa yang akan dipertanyakan dalam penggunaan hak individual dewan tersebut terhadap Gatot. Begitu juga dengan Budiman Nadapdap yang juga politisi PDIP. “Apalagi saya udah lihat ada yang baru teken pagi, sorenya udah dicabut dukungan. Jadi seperti politik pagi sore. Ini sangat mempermalukan dan melecehkan institusi dewan,” kata Budiman. (irm)
Selama Ramadhan Rekening Air Mesjid dan Musholla Gratis MEDAN (Berita): Dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1435 H/2014 ini, PDAM Tirtanadi kembali memberikan dispensasi gratis rekening air bagi mesjid dan musholla dan sejenisnya untuk pemakaian air bulan Agustus 2014. Direktur Administrasi dan Keuangan PDAM Tirtanadi Sumut H Ahmad Thamrin SE, MPsi mengatakan hal itu pada Peringatan Isra dan Mikraj di Mesjid Maíul Hayah Jl SM Raja Medan kemarin. Hadir pada acara tersebut Direktur Perencanaan dan Produksi Ir Tamsil Lubis, para kacab, kadiv dan seluruh keluarga besar dengan ceramah disampaikan Ustadz H Dakka Juho Simanjuntak dan qori H Darwin Hasibuan SPd dan Adnan Tumanggor (Juara I Lomba Qori Cilik Tingkat Nasional Tahun 2014 di Batam). Ahmad Thamrin menjelaskan, kebijakan tersebut sesuai keputusan Direksi PDAM Tirtanadi Nomor 111/ KPTS/2014 tentang dispensasi pembayaran rekening air minum untuk mesjid dan musholla selama bulan Ramadhan 1435 H/2014. Selain itu, direksi PDAM Tirtanadi mengajak seluruh pegawai dan karyawan untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah, serta mendekatkan diri kepada Ilahi agar di
dalam melaksanakan tugas sehari-hari bisa berjalan dengan baik. “Momentum peringatan Isra dan Mikraj ini hendaknya diharapkan membuka mata hati kita agar selalu meningkatkan pengetahuan keagamaan dan mengambil hikmah dari perjalanan Nabi Muhammad SAW yang berjuang dan bekerja keras untuk melakukan dakwah dan syiar agama islam di waktu itu,” tambahnya. Apalagi kata Ahmad Thamrin begitu besarnya pengorbanan istri tercinta Khadijah yang telah wafat dan meninggalkan Rasulullah untuk melawan kaum kafir Quraisy dan kaum Jahilliyah. Namun berkat keteguhan iman dan keyakinan kepada Allah, rasululllah dapat tetap istiqamah menyebarkan agama Islam ini ke seluruh penjuru dunia,” kayanya. Sejalan akan hal itu, pegawai dan karyawan PDAM Tirtanadi hendaknya dapat meningkatkan kinernya memberikan pelayanan air minum kepada seluruh pelanggan secara maksimal di masa mendatang kea rah yang lebih baik lagi. Sedangkan Ustadz Dakka Juho Simanjuntak memaparkan bahwa hakikat perjalanan Isra dan Mikraj Nabi Muhammad SAW sebagai rahmat bagi seluruh umat
manusia. Sedangkan maknanya adalah adanya campur tangan Allah melalui perantara malaikat Jibril yang diutus untuk menurunkan kitab suci Alquran. Sehingga dapat dipastikan bahwa tak satu pun ayat suci Al quran yang diturunkan oleh Allah tanpa perantara malaikat Jibril. Dihadapan pegawai dan karyawan PDAM diimbau untuk memikirkan akan kematian, karena semua umat manusia sudah dipastikan akan menghadapi ajalnya. Menurutnya, ada beberapa perintah agama seperti menegakkan sholat dan menunaikan zakat, infaq maupun sedekah yang diharuskan bagi umat Islam. “ O r a n g yang benar dalam beragama adalah yang melaksanakan sholat dan memberikan zakatnya kepada kaum dhuafa. Sebab, manifestasi percaya kepada Allah itu diwujudkan dengan ibadah sholat,” ucapnya. Menjelang bulan Ramadhan, ustadz Dakka meminta agar keluarga besar PDAM Tirtanadi ini saling bermaafan, meningkatkan ibadah di bulan penuh keberkahan itu dan berziarah. Walaupun hukumnya tidak wajib, berziarah adalah untuk mengingat akan kematian. (wie)
1.250 Peserta Gelombang I Lolos Ke UMSU MEDAN (Berita): Sebanyak 1.250 orang peserta ujian tes seleksi masuk Penerimaan Mahasiswa Baru (PPMB) UMSU gelombang I dinyatakan lulus, sedangkan yang tak lulus berjumlah 140 orang dari 1.390 orang peserta yang telah mengikuti ujian tes masuk pada 14 Juni 2014 lalu. Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PPMB) UMSU Dr Muhyarsyah MM melalui Kabiro Data dan Informasi UMSU Aswin Bancin SE, MSi menjelaskan hal itu kepada wartawan di kampus utama Jl Muktar Basri Medan, Kamis (19/6). Seluruh peserta yang dinyatakan lulus bisa mengakses informasi tes masuk ujian gelombang I secara online dan papan pengumuman di kampus UMSU. “Bagi peserta yang dinyatakan lulus diharapkan melakukan registrasi ulang yang dimulai pada 18 Juni sampai 11 Juli 2014 di kampus UMSU dengan melengkapi semua persyaratan yang telah ditentukan panitia,” ujarnya. Bagi peserta pendaftar diwajibkan hadir, karena prosedur pendaftaran mahasiswa
baru UMSU menggunakan sistem komputerisasi berbasis data base, dengan ketentuan sebagai berikut; mengisi formulir pendaftaran, pasphoto ukuran 2◊3 dan 3◊4 (langsung menggunakan komputerisasi pendaftaran), foto copy ijazah dan transkrip nilai yang sudah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang sebanyak 1 lembar. Khusus pendidikan dokter melampirkan:nilai rapor kelas X-XII dengan nilai minimal 7 untuk pelajaran IPA, surat keterangan berba-dan sehat/ tidak buta warna dari dokter, tamatan SMA/MA IPA tidak lebih dari 3 tahun saat mendaftar. Bagi mahasiswa pindahan dilengkapi dengan Surat Keterangan Pindah dan Transkrip Nilai dari PTS asal sebanyak rangkap tiga. Untuk tahun akademik 2014/2015 ini, daya tampung yang disediakan bagi mahasiswa baru berkisar 5.500 orang. Di gelombang I saja katanya, jumlah calon mahasiswa peserta ujian tes seleksi masuk meningkat, sehingga diharapkan peserta ujian tes seleksi masuk di gelombang II juga akan bertambah, ucap
Asisten Redaktur Berita: Hendrik Prayitno Asisten Redaktur Berita: Erwin Siregar Redaktur Senior: H.Halim Hasan
Semua Berita Layak Cetak
3
Medan
Jumat 20 Juni 2014
Pimpinan Perusahaan: Hj.Murniati Misan Manager Promosi/Iklan: Hj.Dewi Budiati Batubara Kepala Pemasaran: Mukhlis Putra Sekretaris Redaksi Dan Perushaan: Erwin Siregar Redaktur Redaktur Redaktur Redaktur Redaktur Redaktur Redaktur Redaktur
Daerah Sumut: Irham Hagabean Nasution Kota Medan: Irma Yuni Daerah Aceh: Diurna Wantana Ekonomi: Hj. Laswiyati Wakid Olahraga: Hendrik Prayitno Opini/Internasional: Erwin Siregar Pendidikan: Agustina Berita Sore.com: Eddy Rachmad
Wartawan Kota Medan: Irham Hagabean Nasution, Hj. Laswiyati Wakid, Irma Yuni, Andi Arya Tirtayasa, Agustina, Siti Delina, Syafri Junanda, Yenni Artika, Amrizal, Marzili, Zulfi Azmi, Pendrico Pardede, M. Amri, Sriadi, Muslim Lubis, Mukhlis Putra. Jakarta: Andianto Aritonang, Irwansyah, Agus T
Muhyarsyah seraya menambahkan, tahun lalu jumlah peserta ujian gelombang I berjumlah 1.100 orang peserta. “Bagi calon mahasiswa yang nantinya dinyatakan lulus di UMSU mendapat prioritas untuk memilih perkuliahan pagi, siang ataupun malam sesuai keinginannya sendiri. Jika tidak melakukan registrasi daftar ulang calon mahasiswa yang telah lulus akan dinyatakan gugur haknya menjadi mahasiswa UMSU,” jelasnya. UMSU, katanya, mengasuh 8 fakultas Fakultas Kedokteran/S1, Fakultas Agama Islam/ S1, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Ilmu Keguruan/S1, Fakultas Pertanian/S1, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik/S1, Fakultas Ekonomi/S1 dan D3, Fakultas Hukum /S1 dan Fakultas Te k n i k / S 1 . S e d a n g k a n program studi pascasarjana diantaranya program Magister Ilmu Hukum, Magister Manajemen, Magister Kenotariatan, Magister Ilmu Komunikasi dan Magister Akutansi. (aje)
Berita Sore/ist
DIREKTUR Administrasi dan Keuangan PDAM Tirtanadi H Ahmad Thamrin SE, M.Psi (kanan) dan Direktur Perencanaan dan Produksi Ir Tamsil Lubis (kiri) mendengarkan ceramah agama yang disampaikan Ustadz Dakka Juho Simanjuntak pada Peringatan Isra dan Mikraj serta Penyambutan Ramadhan 1435 H/2014 di Mesjid Maíul Hayah kemarin.
Manfaat Tanaman Obat Diseminarkan UMA MEDAN (Berita): Berdasarkan data yang dirilis Kepala Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional (B2P2TO-OT), Indonesia merupakan rumah bagi 30 ribu jenis tanaman obat. Sayangnya, dari sekian banyak jenis tanaman itu, hanya 7.000 yang sudah diidentifikasi dan digunakan untuk kepentingan medis. “Sedangkan jenis tumbuhan seperti Brotowali, Kumis Kucing, Buah Merah dan Temulawak merupakan sedikit dari beragam jenis tumbuhan asli Indonesia yang sudah dibuktikan khasiatnya, untuk menyembuhkan asam urat, hiperkolesterol, hepatitis, darah tinggi dan asma,” ungkap Gabena Indrayani Dalimunthe, SSi, MSi, Apt, selaku pembicara pada seminar bertajuk “Kajian Manfaat Tanaman Biofarmaka Untuk Kesehatan Darah”. Seminar diselenggarakan Pemerintahan Mahasiswa Univesitas Medan Area (Pema UMA), di Convention Hall UMA Jalan Kolam Medan Estate, Rabu (18/6). Acara yang dibuka langsung oleh Wakil Dekan Bidang Pendidikan Fakultas Pertanian UMA, Faoza Hafiz Saragih, SP, MSc itu turut dirangkai dengan kegiatan donor darah di halaman kampus tersebut. Lebih lanjut, Gabena Indrayani menjelaskan, sejak lama, tumbuhan seperti Jamu
Koresponden Daerah Sumut: Kepala Biro Tabagsel-Tapteng-Sibolga: M.Yusuf Siregar, Wakil Kepala Biro Tabagsel-Tapteng-Sibolga: M. Cerem Neha. Langkat: Selaman SPd, Budi Hermawan Nst. Binjai: Riswan Rika, Riza Nilwansyah, Paian Hamdani,Deliserdang, Jumasat Pulli Noor. Serdang Bedagai: Azwin Fadly, Hendro Rifai, Anwar Effendi Siregar.Tebingtinggi: Edwin Dhani. Batubara: Alirsyah, Mazlan.,Asahan. Paimin, Zukhri Batubara, Akmal. Tanjung Balai: Syaiful Nasution. Labura: Ilham, Labuhan Batu: Dedi Priadi,SH, Ilyas Siregar. Labusel: Frans Herlis, Teguh, Palas, Syarif Ali Usman, M.Satio, Paluta: Aris Mulia Daulay, P.Sidimpuan/Tapsel: Birong Rahmad Tua, Mandailing Natal: Iskandar Hasibuan, Rina Hasibuan, Faisal, Dairi: Sondang Silalahi, Sibolga/Tapteng: Poltak Tarihoran, Tanah Karo: Ami Tarigan, Sef Imanuel Tarigan, Ismail, Nias Selatan: Walaupun Sarumaha, Nias/ Gunung Sitoli: Firman Zebua, P.Siantar/Simalungun: Surati. Koresponden Daerah Aceh: Banda Aceh: Marwan Muhammad, Aceh Tenggara: Husaini Amin, Jufri Palasta Aceh Timur/Langsa: Edy Syahputra, Raden Sudiono, Aceh Tamiang/K.Simpang: Tarmizi, Hendra, Dikky Zulkarnain, Aceh Utara/Lhok Seumawe: Muhammad Daud, Subulussalam: M Jailani Sidik, Gayoluwes: M.Iqbal Catatan: Agar tidak melayani dan laporkan segera ke pihak berwajib atau ke Sekretaris Redaksi, bila ada yang mengaku wartawan BERITA SORE tanpa bisa menunjukkan kartu pers yang sah,ditandatangani Pemimpin Redaksi.
merupakan salah satu ramuan kesehatan tradisional yang identik dengan rakyat Indonesia. Resep yang sudah digunakan sejak zaman nenek moyang itu, berguna untuk menjaga kesehatan dan juga memiliki efek samping yang sangat kecil dibanding dengan obat sintetis. “Sayangnya, potensi jamu dan obat-obatan tradisional lain yang menjadi ciri khas masyarakat di seluruh nusantara, masih belum dikembangkan semaksimal mungkin,” ungkap Kajur Fakultas Farmasi USU tersebut. Disebutkan, tanaman obat sejatinya terbagi dalam tiga bagian diantaranya tanaman obat tradisional yaitu tanaman yang dipercaya mengandung khasiat obat, tanaman obat modern yang sudah dibuktikan secara ilmiah dan bisa dipertanggungjawabkan secara medis, serta tanaman yang belum terbukti memiliki khasiat terhadap kesehatan. “Walaupun itu obat herbal, kita harus tetap mempraktekkan konsep empat tepat dan satu waspada. Artinya empat tepat itu adalah tepat indikasi, tepat penderita, tepat obat dan tepat dosis dan cara pembelian. Sedangkan untuk satu waspada yaitu waspada atas efek samping atau komplikasi yang bisa disebabkan oleh obat,” jelas dia. Sebelumnya, Wakil Dekan Bidang Pendidikan Fakultas Pertanian UMA, Faoza Hafiz Saragih, SP, MSc menyambut
baik dan sangat antusias atas seminar yang diadakan PEMA UMA tersebut. Selain bermanfaat bagi pemahaman peserta, kegiatan ini juga baru kali pertama dilakukan untuk skup fakultas. “Kalau sebelumnya universitas yang mengadakan kegiatan seperti ini, namun pada skup fakultas, kita yang pertama menggelarnya,” ucapnya. Dia berharap melalui kegiatan tersebut, kiranya peserta mendapat wawasan baru yang mana bisa menyebarluaskan informasi penting ini kepada masyarakat, terutama di kalangan keluarga. “Tentunya banyak hal penting yang dapat kita ambil dari forum ini. Apalagi Indonesia kaya akan tanaman yang berpotensi menjadi obat unt uk k es eha t an k i ta , ” tandasnya. Ketua Panitia Erwin Hasiholan Panjaitan mengatakan, kegiatan tersebut diikuti hampir ratusan peserta baik kalangan pelajar dan mahasiswa UMA. Seluruh peserta, sebut Erwin, begitu antusias mengikuti kegiatan yang dilengkapi dengan acara donor darah tersebut. “Antuasiame peserta terutama kalangan pelajar sangat tinggi. Selain seminar juga disertai dengan kegiatan donor darah. Harapannya semoga kegiatan ini dapat berguna bagi kita semua khususnya para peserta,” tandasnya.(aje)
Alaman Kantor: Kantor Pusat Penerbit,Redaksi, Tata Usaha/Periklanan, Jalan Lejen Suprapto no.1 Medan. Tel: 061-4150858 - 061-4158787 Fax: 061-4150383 Webside: http//www.beritasore.com. email:beritasore@yahoo.com. chenprayitno@yahoo.co.id Kantor Perwakilan: ▲ Perwakilan dan Biro Jakarta, Jalan Siaga II No.6-C Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Tel:021-79197052 Fax:021-79199874 ▲ Perwakilan Dan Biro Banda Aceh, Jalan Ratu Syafiatuddin No.21-C Banda Aceh Tel & Fax: 0651-22385 ▲ Biro Tabagsel-Tapteng-Sibolga, Jalan Sultan Soripada Mulia No.97-A P.Sidimpuan Utara, Kota Padang Sidimpuan. Tel/Hp.081264005758 081370727080. Harga Iklan per milimeter/kolom Hitam putih Rp.7.500,- Berwarna/Full Color per milimeter/kolom Rp.21.000,-Iklan Mini per Sentimeter/kolom Rp.10.000,Ukuran kolom 42 milimeter. PERCETAKAN, PT.Prakarsa Abadi Press, Jalan Sidorukun Medan. Isi diluar tanggung jawab percetakan.
4
Berita Sore
Medan
Jumat 20 Juni 2014
Tugas Eldin Makin Berat
Jelang Ramadhan Daging Di Binjai Rp 95.000/Kg BINJAI (Berita): Menjelang kedatangan bulan suci Ramadhan 1435 Hijriah, harga daging sapi di kota Binjai, Sumatera Utara, kini terus bergerak naik mencapai Rp95.000 per kilogram. “Ada kenaikan harga daging sapi sekarang ini,” kata salah seorang pedagang daging sapi di pasar Tavip Binjai Hendra, di Binjai, Rabu (18/6). Harga daging sapi ini terus bergerak naik naik dari sebelumnya Rp85.000 per kilogram, kini naik menjadi Rp95.000 per kilogramnya. Hendra menyampaikan diperkirakan harga daging sapi ini akan terus merangkak naik mencapai Rp100.000 hingga Rp105.000 per kilogramnya. “Kenaikan ini dikarenakan para peternak sapi kerap kali menaikkan harga penjualannya menjelang kedatangan bulan Ramadhan maupun Idul Fitri,î katanya. Akibatnya pedagang sapi yang ada di pasar Tavip ini juga terpaksa harus menaikkan harga daging sapi di setiap kilogramnya. Selain itu banyaknya pedagang dadakan yang berjualan saat menjelang Ramadhan dan Idul Fitri, membuat peternak mengurangi pasokannya ke pedagang daging sapi di pasar tradisional itu, katanya. Sementara itu salah seorang pedagang daging kambing Endang yang ditemui secara terpisah menjelaskan bahwa harga daging kambing juga merangkak naik. Kalau sebelumnya harga daging kambing Rp65.000 per kilogram, kini naik menjadi Rp75.000 per kilogramnya. Diperkirakan kenaikan harga daging sapi dan daging kambing ini akan terus terjadi hingga memasuki hari raya Idul Fitri. (ant)
Pedagang Jangan Timbun Barang Selama Ramadhan MEDAN (Berita): Pedagang maupun distributor bahan pokok diminta tidak memanfaatkan kesempatan dengan melakukan spekulasi harga maupun penimbunan barang selama Ramadan dan Idul Fitri. “Para pedagang harus turut berperan serta untuk ikut bersama-sama menjaga situasi kondusif Kota Medan, termasuk memelihara stok barang kebutuhan,” kata Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, di Medan Kamis (19/6). Ia mengatakan Pemerintah Kota Medan terus berupaya mengantisipasi terjadinya kelangkaan sembako selama Bulan Ramadan Hari Raya Idul Fitri, diantaranya dengan memperketat pengawasan di lapangan terutama pada pedagang-pedagang besar. Selanjutnya demi mestabilkan harga sembako, Pemkot Medan nantinya akan menggelar pasar murah di 151 titik yang lokasinya diprioritaskan ke daerahdaerah yang warganya terbilang kurang mampu. “Ini dilakukan untuk memastikan selama bulan suci Ramadan dan Lebaran kebutuhan bahan pokok masyarakat tersedia, pendistribusiannya lancar, harganya terjangkau serta keamanan dari sisi kesehatan,” katanya. Demikian juga dengan keamanan pangan juga mendapat perhatian serius, seperti penggunaan bahan tambahan makanan (BTM) dalam proses produksi pangan serta barang kadaluarsa perlu diwaspadai bersama. “Sebab, dampak penggunaannya dapat berakibat negatif bagi kesehatan. Jika perlu lakukan operasi pasar, baik di pasar tradisional maupun pasar modern seperti supermarket guna memastikan makanan, minuman dan buah yang dijual layak konsumsi,” katanya. (ant)
MEDAN (Berita): Gubernur Sumatera Utara, H Gatot Pujo Nugroho, atas nama Presiden RI, Rabu (18/6) melantik sekaligus mengambil sumpah jabatan, Drs HT Dzulmi Eldin S MSi, menjadi Walikota Medan, sisa masa jabatan periode 2010-2015, menggantikan walikota non aktif, Rahutman Harahap. Acara pelantikan yang berlangsung di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Medan jalan Raden Saleh Medan, diawali dengan rapat paripurna istimewa DPRD, dipimpin ketua dewan, Amiruddin didampingi para wakil ketua dan anggota DPRD Medan. Dzulmi Eldin dilantik berdasarkan SK Menteri Dalam Negeri RI No. 131.12-3185 tahun 2014 tgl9 Juni 2014 tentang pengesahan dan pengangkatan Wakil Walikota Medan menjadi Walikota Medan dan pemberhentian Wakil Walikota Medan. Dalam sambutannya, Gatot mengharapkan agar
Eldin tetap bekerja keras dan berkarya nyata dalam menjalankan roda pemerintahan di sisa masa jabatan Walikota. Sisa masa jabatan,jangan menjadi alasan atau menjadi penghalang untuk tidak bekerja Karena kepercayaan yang diberikan merupakan tanggungjawab untuk tetap bekerja, ujar Gubsu. Program-program pro rakyat yang telah dicanangkan, harus terus dijalankan dengan melakukan evaluasi terhadap kendala-kendala yang dihadapi, sehingga dapat mengambil langkah-langkah perbaikan ke arah yang lebih baik. Tahun 2015 mendatang, merupakan tahun Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), dimana akan terjadi persaingan se-regional negaranegara Asean dalam perdagangan dan investasi. Kondisi ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin, sehingga Indonesia tidak hanya sekedar menjadi pasar negara-negara asing, melainkan harus menjadi produsen, ujar
Gatot. Diakhir sambutannya, Gubsu, mengajak sekaligus meminta seluruh stakeholder, pemangku kepentingan dan elemen masyarakat untuk mendukunng kepemimpinan, Dzulmi Eldin, di sisa masa jabatan demi terlaksananya roda pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat. Hadir dalam acara pelantikan tersebut, para pimpinan FKPD Sumut, seperti Pangdam I/BB Mayjen TNI Istu, mantan Walikota Medan Drs.H.Abdillah, mantan Pj Walikota Medan, drs H Afifuddin Lubis, mantan Wakil Walikota Medan Ramli MM, Ketua MPW PP Sumut Anuar Shah, Ketua DPRD Sumut Saleh Bangun, para Konjen negara sahabat,dan Sumut, FKPD Kota Medan, SKPD di jajaran Pemprovsu, Sekda Kota Medan Ir H Syaiful Bahri Lubis,dan SKPD Pemko Medan. Resepsi Pelantikan Selesai acara prosesi pelantikan, para undangan
dipersilahkan hadir ke rumah dinas Wali Kota medan di jalan Sudirman, dalam acara makan bersama, sekaligus temu ramah dan silaturrahim. Tampak hadir dalam
acara resepsi dan temu ramah tersebut, Kapolda Sumut, Kaporesta Medan, Mantan Wali Kota Medan, Abdillah, Ketua IMI Sumut, Musa Rajekshah (Ijek), Ketua MPW
Pemuda Pancasila, Anwar SHah, Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Seluruh SKPD dan Camat serta Lurah kota Medan, dan undangan lainnya. (Zili/Chen)
Asset Daerah Ditingkatkan Pemko Medan MEDAN (Berita): Pemerintah Kota (Pemko) Medan, berupaya meningkatkan kualitas pengelolaan asset untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat. Wali Kota Medan Dzulmi Eldin di Medan Kamis mengatakan, upaya peningkatan kualitas pengelolaan asset tersebut telah membuahkan hasil, dengan diperolehnya opini Wajar Tanpa pengecualian (WTP) terhadap laporan keuangan dari BPKRI tahun 2011 dan 2012.
“Hasil membanggakan ini tentunya tidak terlepas dari peran-peran saudara sekalian sebagai kepala SKPD serta penyimpan dan pengurus barang di SKPD. Kita berharap laporan keuangan Pemko Medan Tahun Anggaran 2014 juga dapat kembali meraih opini WTP,î katanya. Untuk mewujudkan hal itu, Eldin minta kepada seluruh kepala SKPD selaku pengguna barang daerah, harus dapat meningkatkan kinerjanya terhadap pengelolaan barang daerah di satuan kerjanya masing-masing.
116 ‘Hotspot’ Terdeteksi Di Riau PEKANBARU (Berita) :Kepala Divisi Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Agus Wibowo, menyatakan sebanyak 116 titik panas (hotspot) yang menjadi indikasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan terdeteksi di Provinsi Riau, Kamis (19/6). “Berdasarkan laporan dari BMKG Pusat yang mendapatkan data dari satelit Terra dan Aqua, jumlah hotspot pada 18 Juni dan terbaru pada 19 Juni pada pukul 05.00 WIB, menunjukan ada total hotspot 156 di Sumatera, dan 116 titik ada di Riau,” kata Agus Wibowo melalui pesan elektronik. Ia mengatakan, titik panas tersebut tersebar di delapan kabupaten/kota di Riau. Paling banyak terdapat di Kabupaten Rokan Hilir yang mencapai 62 titik “hotspot”. Kemudian, titik panas juga terdeteksi di Bengkalis (25), Kota Dumai (19), Rokan Hulu (5), Siak (2), Kampar (1), Kuantan Singingi (1), dan Indragiri Hilir (1). Tingkat kepercayaan terhadap “hotspot” yang mencapai lebih dari 70 persen yang mengindikasikan benar merupakan titik api ada sebanyak 77 titik. Ia mengatakan, BMKG memprakirakan cuaca Riau pada hari ini cerah dan berawan. Peluang hujan masih ada dengan intensitas ringan dan bersifat lokal di Riau bagian utara, timur dan tengah. “Hujan berpeluang terjadi pada sore dan malam hari,” katanya. (ant)
Ditegaskan, opini WTP terhadap laporan keuangan pemko Medan pada masamasa yang akan datang merupakan harga mati dan tidak dapat ditawar-tawar lagi. “Harus diingat pengelolaan barang daerah di satuan kerja saudara merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keseluruh laporan keuangan Pemko Medan. Lakukan pengelolaan dan penataan terhadap barang daerah di satuan kerja saudara dengan baik dan benar sesuai ketentuan perundangundangan yang berlaku,” katanya. Eldin selanjutnya mengingatkan kepada seluruh aparatur Pemkot Medan harus benar-benar bertanggungjawab terhadap seluruh barang milik daerah, baik yang perolehannya bersumber dari APBD maupun dari perolehan lainnya yang sah serta harus dicatatkan sebagai barang milik Pemkot Medan. “Jadi saya minta seluruh pelaksana pengelolaan barang milik Pemkot Medan agar menunjukkan komitmen dan kerja keras guna melakukan perubahan dan peningkatan etos kerja agar pengelolaan barang daerah dapat lebih baik lagi. Peran saudara sangat penting dalam penyampaian laporan keuangan SKPD, terutama dalam mempertahankan opini WTP pada masa yang akan datang,” katanya. (ant)
Gelar Pasar Murah Di Bulan Ramadhan MEDAN (Berita): Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) meminta perusahaan di daerah itu menggelar pasar murah kebutuhan pokok menjelang dan saat Ramadhan untuk membantu menekan kenaikan harga. “Saatnya perusahaan mengucurkan dana CSR melalui pasar murah untuk membantu menekan harga menjelang dan saat Ramadhan,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pemprov Sumut, Bidar Alamsyah di Medan, Kamis (19/6). Ia menyebutkan Pemprov Sumut juga meminta pemerintah kabupaten/kota di daerah itu menggelar pasar murah kebutuhan pokok. Bidar menilai penyelenggaran pasar murah penting karena fakta menunjukkan setiap menjelang dan saat Ramadhan, harga berbagai kebutuhan pokok mengalami kenaikan walau ketersedian di pasar tidak ada masalah. Dampak psikologis memasuki Ramadhan, katanya, selalu membuat permintaan melonjak yang akhirnya membuat harga naik sehingga memang harus tetap ada pengendalian yang kuat. Bidar menegaskan stok semua kebutuhan pokok hingga saat ini aman karena cukup untuk memenuhi kebutuhan rata-rata dua hingga enam bulan ke depan sehingga seharusnya tidak ada kelangkaan dan lonjakan harga. Stok beras misalnya ada 40.849 ton dimana kebutuhan hanya 11.199 ton sehingga cukup untuk empat bulan ke depan. Adapun gula, stok cukup dua bulan atau mencapai 47.600 ton, disusul minyak goreng tersedia 90.000 ton yang bisa mencukupi kebutuhan hingga enam bulan ke depan. Sementara itu Ketua Tim Kerja Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sumut, Mikael Budisatrio menegaskan TPID sudah dan terus turun ke pasar dan sentra produksi untuk memastikan stok dan harga barang. Hasil pantauan TPID Sumut, misalnya akan ada panen cabai merah di Kabupaten Batubara dan panen bawang di Kabupaten Samosir. Stok cabai merah dan bawang merah bisa untuk dua bulan ke depan. Stok cabai merah sekitar 13.000 ton dan bawang merah mencapai 6.288 ton. “Untuk memastikan produksi dan hasil panen bawang merah dan cabai merah ini memang baik, TIPD akan langsung meninjau ke sentra produksi di Samosir dan Batubara,” kata Mikael. (ant)
Berita Sore/Suef
GUBERNUR Sumatera Utara H. Gatot Pujonugroho,ST,di gedung DPRD Medan Rabu 18/6, membacakan SK Mendagri tentang pengangkat Walikota Medan, sekaligus melantik Drs.H.Dzulmi Eldin Menjadi Walikota.
Berita Sore/aje
PARA peserta lomba debat digelar Ikatan Mahasiswa Administrasi Negara (IMAN) UMA berfoto bersama usai kegiatan.
IMAN UMA Pertajam Budaya Debat MEDAN (Berita): Budaya debat yang bermartabat perlu terus dikembangkan di dunia kampus. Hal ini untuk meningkatkan kualitas daya saing Intelektual para generasi muda bangsa dalam menghadapi persaiang era global yang semakin ketat. Itulah sepegal alasan, Ikatan Mahasiswa Administrasi Negara (IMAN) Universitas Medan Area (UMA) menggelar lomba debat antar fakultas se-UMA, kata Ketua Panitia Lomba Debat, Deliana menjawab wartawan, Selasa (10/6). Didampingi rekan, Iyan sekretaris panitia, Deliana mengatakan, debat bagi mahasiswa ini mengambil tema” Penguatan Civil Society dan Demokrasi di Indonesia”. Kegiatan sehari ini diikuti lima kelompok dengan menghadirkan juri yang berkompeten. “Menurut kami mengembangkan kegiatan debat ini sangat baik bagi mahasiswa memantapkan kemampuan berdialog sebagai agen perubahan, kemudian meningkatkan rasa nasionalisme dan makna dari demokrasi itu serta membuka peran pemuda
dalam melaksanakan demokrasi,” kata Deliana. Dia menjelaskan, dalam debat, terdapat tuntutan penggunaan kombinasi kemampuan berbahasa dan kemampuan berargumen, dan etika berbicara.”Secara umum kelamahan banyak mahasiswa Indonesia ketika berdebat adalah penguasan materi dan etika, “ ungkapnya. Lebih jauh, jelasnya, dalam debat ini, masing-masing kelompok dituntut berdialog dengan dukungan fakta yang jelas. “Mahasiswa dituntut tidak hanya mengetahui isuisu global tetapi juga menganalisisnya objektif dan rasional, terutama tentang demokrasi, “ timpal Iyan. Secara langsung, debat ini mampu memperlihatkan kemampuan para mahasiswa berpikir kritis dan kelihaian berkomunikasi. Pada prinsipnya memang, lomba ini bertujuan meningkatkan kemampuan komunikasi mahasiswa Indonesia dan berjejaring dalam rangka meningkatkan daya saing. Selain itu, kegiatan ini juga untuk, menggali pemikiran kritis antara peserta terkait dengan tema yang
telah diajukan meningkatkan apresiasi terhadap upaya berkomunikasi melalui arguman dan atau opini serta membangun daya fikir yang kreatif peserta terkait tema yang diajukan. Menurutnya yang tidak kalah pentingnya, kegiatan memperluas wawasan peserta dan membangun sikap tanggap terhadap Isu global yang berkembang. Disini juga mahasiswa dituntut berfikir secara ilmiah. Lomba ini menggabungkan kultur akademis, responsif, dan kekritisan mahasiswa. Mekanisme debat dibagi dengan berbagai tahap, antara lain peserta debat saling mempertanyakan dan mempertahankan pendapat sesuai tema. Kemudian solusi sebagai kesimpulan dari pendapat masing-masing tim. Sistemnya, dua tim yang terbagi menjadi tim pro dan tim kontra. Tim pro dan tim kontra masing-masing memiliki tiga pembicara. Ketiga pembicara terdiri dari pembicara pertama, pembicara kedua, dan pembicara ketiga. Sedangkan, acara debat dibuka Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Drs M Aswin Hasibuan MAP. (aje)
Antara
AUDENSI LKBN ANTARA: Kepala Perum LKBN Antara Biro Sumut, Simon Pramono (kiri) menyerahkan cenderamata kepada Wakil Bupati Dairi, Irwansyah Pasi (kanan) disela melakukan audiensi di kantor Bupati Dairi, Sidikalang, Kamis (19/6). Perum LKBN Antara menyatakan siap menjalin kerja sama dengan Pemkab Dairi.
Dirampok, Sopir Pertamina Terserempet Peluru MEDAN (Berita): Sindikat perampok bersenjata api kembali beraksi di Riau. Kali ini, seorang sopir mobil Pertamina Riki Afriadi (24), menjadi korban sewaktu melintas di Jalan Lintas Riau-Sumatera Utara KM 4, Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau. Perampok yang berjumlah 3 orang itu memang tak berhasil membawa kabur mobil bawaan Riki. Mereka hanya membawa uang Rp1,8 juta. Namun, korban terpaksa dirawat karena keningnya terkena sambaran peluru senjata api, yang dilepaskan seorang pelaku. Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo SIK kepada merdeka.com Kamis
(19/6), mengatakan kasus ini tengah diselidiki Polda Riau melalui jajarannya di Polres Rokan Hilir. Pelaku yang diketahui kabur ke arah Kecamatan Bagan Batu tengah diburu petugas. “Laporan dan kronologis peristiwa sudah masuk ke Polda Riau. Korban sudah dimintai keterangan terkait ciri-ciri pelaku,” kata Guntur. Laporan di Polda Riau menyebutkan, kejadian berawal sewaktu korban membawa mobil tanki Pertamina BK 9528 CT bersama rekannya M Arif (29) dari Medan menuju Rokan Hilir. Di tengah jalan, keduanya dicegat tiga pria tak dikenal memakai sepeda motor.
Kaget mobilnya dihalangi motor tanpa nomor polisi, korban berhenti. Selanjutnya, 2 pelaku turun dari mobil sambil menenteng senjata api laras pendek. Keduanya naik dan memaksa korban dan temannya keluar. Senjata ditodongkan ke korban. Pelaku memintanya untuk menyerahkan harta benda dan mobil. Karena korban tidak menggubris, pelaku menembakkan senjata apinya secara menyamping ke kepala korban. Setelah itu, pelaku mengambil uang Rp 1,8 juta dan HP Galaxi Young milik korban. Setelah itu, pelaku kabur karena warga berdatangan mendengar suara tembakan. (mdkc)
LDK ITM Dan Sivitas Akademika Peringati Isra Mikraj MEDAN (Berita): Lembaga Dakwah Kampus Institut Teknologi Medan (LDK ITM) mengelar Isra Mikraj di lapangan parkir kampus setempat Sabtu pekan lalu. Kegiatan ini rutin dilakukan untuk lebih mensyiarkan agama islam khususnya bagi sivitas akademika di kampus. Tampil sebagai penceramah Al Ustadz Ricky Setiawan alumni dari Institut Pertanian Bogor (IPB) berharap agar mahasiswa ITM bisa melakukan kajian keagamaan dari proses terjadinya Isra Mikraj terutama berkaitan dengan perkembangan teknologi saat ini. Tidak itu saja, Ustadz Ricky juga meminta mahasiswa ITM melihat proses kemerdekaan dan perjalanan kemerdekaan bangsa Indonesia yang dimulai dari kemerdekaan tahun 1945, selanjutnya perkembangnya di tahun 1965 dan 1998, yang melibatkan berbagai tokoh keagamaan di seluruh Indonesia. Untuk itu, dia mengajak peran mahasiswa ITM melakukan kajian keagamaan yang bersumber dari perjalanan memerdekakan bangsa dengan peran para tokoh keagamaan khususnya dari kalangan umat muslimin.
Ketua LDK ITM Masrul mengatakan peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. “Tahun lalu, pola ceramah mengulang proses perjalanan dari Isra Mikraj itu sendiri, namun tahun ini mengkaji makna keagamaan dibalik proses Isra Mikraj,” jelasnya. Sedangkan Dr Hamzah Lubis SHMSi menyambut baik kegiatan LDK ITM khususnya dalam pelaksanaan peringatan isra mikraj tersebut karena kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan meningkatkan ketaqwaan mahasiswa tentang makna Isra Mikraj. Dia juga mengatakan kegiatan LDK ITM juga memotivasi mahasiswa untuk melaksanakan aktivitasnya sesuai dengan atuaran agama Islam, sehingga kedepannya mahasiswa dapat menjadi teladan yang baik khususnya bagi kalangan dunia kampus dan pendidikan tinggi sekarang ini. Pada kesempatan itu Rektor ITM Prof Dr Ilmi Abdullah MSc menegaskan, kalangan dunia pendidikan hendaknya dapat memberikan pencerahan agama dengan bekal budi pekerti dan
akhlakul karimah, setidanya menjadikan dirinya sebagai insan beragama yang taat dan patuh terhadap perintah agama dan menghindarkan perbuatan tercela. “Rasulullah Muhammad SAW adalah nabi terakhir yang diutus ke dunia ini untuk menghilangkan kedzaliman dan sebagai rahmatan lil alamin, salah satu tugasnya adalah mengajak umat islam untuk berbuat kebajikan dan amal saleh serta melepaskab belenggu kemungkaran dan kefasikan,” tambahnya. Selama hayatnya, rasullullah sering mengalami perlakuan tak wajar terutama dari kelompok kaum kafir di zaman Jahilliyah waktu itu. Tapi berkat kegigihan dan keuletannya, umat islam di kala itu tidak lagi mengecam ajaran islam yang dibawanya sebagai musuh, melainkan lambang kedamaian, persatuan dan kesatuan umat. Dari perjalanan nabi Muhammad SAW itu lanjut rektor, umat islam dapat memahami sekarang ini bahwa ditengah gejolak politik, kemiskinan yang tinggi serta krisis kepercayaan yang dialami dewasa ini, tetap memperkokoh keimanan serta senantiasa istiqamah. (aje)
Berita Sore
Ekonomi
Jumat 20 Juni 2014
5
Capres Belum Dukung Kesiapan MEA 2015 MEDAN (Berita): Dalam beberapa kali debat Capres, kita melihat langkah atau program yang ditawarkan Capres masih belum mendukung sepenuhnya terhadap kesiapan kita dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) tahun 2015. Berita Sore/ist
Direktur Perencana & Produksi PDAM Tirtanadi Ir H Tamsil Lubis sedang menanam pohon disaksikan Pembina KOSPI Tirtanadi Ir Tauhid Ichyar (kiri) dan Heri Batanghari, M.Psi mewakili Baporseni Tirtanadi (dua kiri di belakang) di halaman kantor PDAM Tirtanadi Jalan SM Raja Medan kemarin.
Kospi Tirtanadi Peringati Hari Lingkungan Hidup MEDAN (Berita): Direktur Perencana & Produksi PDAM Tirtanadi Ir H Tamsil Lubis mengatakan manajemen PDAM Tirtanadi mendukung penuh kegiatan yang dilakukan pegawai maupun organisasi internal pegawai yang bertujuan untuk kebaikan bagi perusahaan dan meningkatkan produktivitas. Hal ini diungkapkan Tamsil Lubis pada acara pembukaan kegiatan penanaman pohon dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Tahun 2014 kemarin. Kegiatan penanaman 300 pohon jenis mahoni, ketang dan durian ini diselenggarakan oleh Komunitas Sepeda (Kospi) bekerjasama dengan Badan Pembina Olahraga dan Seni (Baporseni) Tirtanadi dan BPDAS Suwampular Provinsi Sumatera Utara. Kegiatan penanaman pohon dimulai dari halaman Menara PDAM Tirtanadi Jalan SM Raja nomor 1 Medan dan akan dilanjutkan ke seluruh Cabang Pelayanan dan Instalasi Pengolahan Air/Limbah. Tamsil juga meminta se-
luruh elemen yang ada di PDAM Tirtanadi agar bekerja lebih keras berbuat kebaikan yang berguna bagi perusahaan maupun kepada pelanggan agar masyarakat mengetahui upaya upaya yang telah dilakukan perusahaan dalam melayani masyarakat sekaligus mengcounter pemberitaan negatif tentang PDAM Tirtanadi. “Saya minta seluruh elemen yang ada di PDAM Tirtanadi, mulai dari jajaran direksi, kepala divisi, kepala cabang/instalasi, kepala bagian, pegawai maupun tenaga honorer agar bekerja lebih keras lagi untuk mengembalikan kejayaan PDAM Tirtanadi yang saat ini tengah terpuruk,î katanya. Sedangkan Pembina KOSPI Tirtanadi Ir Tauhid Ichyar mengatakan bahwa kegiatan ini sesuai dengan program pemerintah ‘One Man One Trees’ (satu orang satu pohon) dalam rangka melestarikan lingkungan hidup dan sumber daya air. Ichyar juga mengucapkan terima kasih atas dukungan
Manajemen PDAM Tirtanadi yang selama ini selalu membantu dan mensupport kegiatan yang dilaksanakan oleh KOSPI Tirtanadi. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala BPDAS Suwampular Sumut Ahmad Sofyan dan Manajer Persemaian BPDAS Sumut D Sitepu yang telah membantu menyediakan 300 bibit pohon Mahoni, Ketapang dan Durian untuk kegiatan ini. Heri Batanghari, M.Psi mewakili Baporseni Tirtanadi mengapresiasi Kospi Tirtanadi atas inisiatifnya melaksanakan kegiatan penanaman pohon ini mengingat kegiatan ini sangat penting untuk melestarikan sumber daya air yang menjadi fokus kerja Divisi Produksi PDAM Tirtanadi yang dipimpinnya. Turut hadir pada kegiatan ini Kadiv. Perencanaan Ir. Arif Haryadian, M.Si, Kabid. Publikasi & Komunikasi Jumirin, SE, M.Si, Perwakilan Rekanan PDAM Tirtanadi Haris Lubis dan seluruh anggota KOSPI Tirtanadi. (wie)
Ribuan Karyawan Axa Indonesia Bersihkan Jakarta MEDAN (Berita): Sedikitnya 1.500 karyawan Axa Mandiri di Indonesia turun membersihkan Jakarta serangkaian HUT ke 487 kota ibukota tersebut dalam program kegiatan Corporate Responsibility Week (CR Week) ìJakarta Bersih Sehat, Ingat AXAî di mana sebanyak 1.500 karyawan AXA/AXA Mandiri beserta keluarga akan turun membersihkan jalan utama ibu kota dalam rangka ulang tahun ke 487. Rizki (Akbar) Mahfudz Senior Consultant dalam siaran persnya diterima Berita Kamis (19/6) mengatakan acara bersih-bersih itu bertempat di Bundaran Hotel Indonesia Jalan MH Thamrin, persisnya di depan Mal Grand Indonesia Minggu (22/6) mulai pukul
06.30 WIB. Hadir dalam acara tersebut Country CEO Axa Indonesia Randy Lianggara beserta segenap jajaran direksi Axa/ Axa Mandiri beserta perwakilan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Sejak tahun 2011, Corporate Responsibility Week (‘CR Week’) telah menjadi acuan internasional dalam hal keterlibatan karyawan. Setiap tahun, Axa melibatkan lebih banyak staf dalam komitmennya untuk mendukung pendidikan dan pencegahan risiko. Dengan lebih banyak karyawan berpartisipasi setiap tahunnya, 56.000 karyawan Axa telah bergabung di tahun 2013, dan 90 persen mengatakan bahwa mereka “menjadi lebih bangga” bekerja di Axa berkat
CR Week. Tujuan utama Axa adalah melindungi setiap orang untuk jangka panjang: ini berarti kami memiliki tanggung jawab untuk membantu membangun masyarakat yang lebih aman, bagi para nasabah dan komunitas kami. “Saya percaya bahwa menggunakan waktu untuk melindungi setiap orang merupakan bagian dari misi kami, dan saya sangat senang melihat begitu banyak karyawan terlibat untuk membantu masyarakat menjadi lebih baik dalam menghadapi berbagai risiko melalui begitu banyak aksi yang berbeda di seluruh dunia,” papar Henri de Castries, CEO dan Pimpinan Axa Group. (wie)
Logitech Dukung Tim eSport Meriahkan Kompetisi Gaming Internasional MEDAN (Berita): Logitech, inovator terkemuka di bidang periferal gaming, hari ini mengukuhkan komitmennya dalam mendukung dunia eSports internasional dan lokal dengan mengumumkan daftar organisasi gaming profesional terbaik dari seluruh dunia yang menggunakan produk-produk gaming unggulan Logitech G, serta menjadi sponsor utama ajang Point Blank National Championship ke 5. Sejumlah tim gaming profesional menggunakan peripheral gaming unggulan Logitech G melingkupi tim Alliance dari Swedia and Jerman, CJ Entus dari Korea, DetonatioN dari Jepang, Invictus Gaming dari China, Yinsanity dari Switzerland, XcN dari Indonesia dan Cloud 9, Hammer Time dan Team SoloMid dari A.S. Selain menjadi inspirasi untuk produk-produk baru dan memberikan saran dan masukan sebelum produk dipasarkan, tim-tim tersebut mempersenjatai dirinya dengan beragam perangkat Logitech G termasuk headset, mouse, keyboard, dan mouse pad dan mewakili Logitech G setiap kali mereka bertanding. “Tim-tim yang kami dukung adalah yang terbaik di dunia dan mereka membutuhkan peralatan yang memberikan hasil terbaik. Itu sebabnya kolaborasi kami bersama tim-tim tersebut sangat sempurna,” ucap Kurniadih Sutanto, Country Manager Logitech Indonesia dalam siaran persndya diterima Berita,
Kamis (19/6). “Kami yakin pada eSports dan percaya bahwa di masa depan industri ini mampu menjadi salah satu olahraga utama dunia. Kami sangat bangga dapat bekerja sama dengan atlet-atlet kelas dunia yang akan mewujudkan masa depan tersebut,” katanya. “Dengan dukungan dari Logitech G, kami berhasil membawa permainan kami ke tingkat yang lebih tinggi,” tambah Edwin ìNextWinsî, anggota tim gamer profesional, XCN. “Kami memilih untuk bekerja dengan Logitech G karena mereka memiliki semangat dan komitmen untuk berupaya selalu lebih unggul seperti kami. Ini adalah langkah yang tepat dan seluruh tim telah merasakan hasil yang positif dari kolaborasi ini.” Selain berkolaborasi dengan para tim eSport terbaik dunia, Logitech juga mengumumkan kerjasamanya sebagai sponsor utama ajang Point Blank National Championship ke 5 (PBNC 5) sebagai wujud komitmennya untuk mendukung gamer profesional Indonesia. Juara pertama, kedua dan ketiga pada kompetisi tingkat regional dan Grand Final PBNC 5 akan memperoleh produk-produk gaming inovatif Logitech G berupa mouse, headset, keyboard dan mousepad yang akan bermanfaat dalam meningkatkan performa bermain mereka. Para pemenang juga akan mendapatkan sejumlah produk
aksesoris unggulan Logitech lainnya. “Dunia e-Sports Indonesia mengalami perkembangan yang pesat tiap tahunnya dan sebagai penyedia solusi gaming terdepan kami berkewajiban untuk menjadi salah satu pendukung utamanya melalui penyediaan produkproduk terbaik serta partisipasi dalam menyukseskan aktivitas-aktivitas cabang olahraga baru di Indonesia ini,” terang Kurniadih. (rel/wie)
Pengamat ekonomi Sumut Gunawan Benjamin kepada Berita KAmis (19/6) mengatakan pernyataan Capres no 2 Joko Widodo yang lebih mengedepankan agar nantinya kebijakan di dalam yang akan memiliki peran penting dalam pengendalian investasi asing di intensifkan. Intinya investasi asing di dalam negeri akan lebih dikendalikan oleh regulasi yang mempersulit. Masalahnya adalah, negara lain tentunya akan mengalami hal yang serupa yakni mempersulit regulasi di wilayahnya bagi investasi yang datang dari Indonesia. Sehingga MEA 2015 jelas bukan merupakan persaingan secara fair bagi setiap negara karena dibarengi dengan sejumlah intervensi melalui kebijakan yang diberlakukan negara
masing-masing. Padahal kita bisa menangkap peluang untuk melebarkan sayap terlebih dahulu ke negara lain bila kita juga tidak memiliki hambatan yang sama seperti kita menghambat negara lain berinvestasi di sini. Masalahnya sangat struktural, kita belum mampu mempersiapkan industri kita khususnya UMKM kita dalam bersaing dengan negara tetangga. Dan sayangnya disi lain saya melihat Capres no 1 Prabowo tidak memberikan arahan yang jelas dan masih bersifat umum terhadap pandangannya mengenai MEA 2015 mendatang. Industri perbankan kita pada dasarnya juga tidak ingin pangsa pasar kita dikuasai pihak asing karena memang kondisi perbankan kita
tidak begitu mumpuni untuk menggarap pangsa pasar yang telah tersedia. Sehingga intinya adalah Perbankan kita juga belum sepenuhnya siap untuk bersaing dengan negara lain dalam ajang MEA 2015 mendatang. Selain itu menurut Gunawan, dalam debat Capres tersebut tidak menyentuh masalah mendasar keterbatasan energi yang dialami Indonesia secara umum kendati sebenarnya bukan berarti Capres masing-masing tidak memiliki visi maupun misi kearah tersebut. Bisa saja dikarenakan memang waktu yang diberikan terbatas atau memang masalah tersebut sudah dipikirkan dan diserahkan ke tim ekonomi masing-masing. Gunawan melihat Prabowo tidak menguasai materi tentang ekonomi. Pertanyaan yang diajukan oleh Jokowi terkait dengan peran Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) misalnya, tidak mampu di jawab secara lugas oleh Prabowo. Disisi lain, kemampuan Jokowi dalam menjawab serta memberikan gambaran tentang visi misi ekonominya ke depan dari sisi presentasi me-
Jelang Ramadhan, Pasokan Pangan Harus Diwaspadai MEDAN (Berita): Pasokan yang banyak bukan berarti akan menjadi bahwa harga tidak akan naik sehingga menjelang perayaan keagamaan seperti Ramadhan ini, pasokan bahan khususnya distribusi pangan yang merata perlu diwaspadai. Jadi tergantung dari sisi permintaannya. Mengingat ini merupakan bulan menjelang perayaan keagamaan, maka potensi kenaikan dari sisi permintaan memang berpeluang mengalami peningkatan. Peningkatan konsumsi tersebut memberikan dampak yang cukup besar terhadap kebutuhan pemenuhan bahan pangan. Kondisinya bahkan secara tiba-tiba, namun dapat diproyeksikan total konsumsi bahan pangan tersebut mengikuti pola historikal dari tahun sebelumnya. Pengamat ekonomi Sumut Gunawan Benjamin kepada Berita Kamis (19/6) mengatakan upaya menyediakan sisi pasokan tersebut jelas merupakan upaya yang perlu di-
apresiasi. Akan tetapi tidak hanya terfokus pada masalah tersebut, namun masalah distribusinya juga perlu diawasi. Aksi spekulasi pedagang perlu diminimalisir. “Ketersediaan pasokan juga harus mempertimbangkan kemungkinan kondisi cuaca di masa yang akan datang,” jelasnya. Informasi yang diperoleh Berita dari sejumlah pasar tradisional di Medan Kamis (19/6), harga bahan pangan khususnya sayur mayur memang masih relatif stabil. Artinya, untuk komoditi cabe merah bertahan di posisi Rp20.000-an per kg, bahkan beberapa hari lalu pernah hanya Rp16.000-Rp18.000 per kg. Bawang merah juga berada di posisi Rp24.000Rp28.000 per kg, begitu juga untuk komoditi lain. Namun khusus tomat, harganya terus meroket dan kini di kisaran Rp16.000 per kg. Kenaikan lainnya pada harga ikan basah yang terus bergerak naik seperti ikan mujahir mencapai Rp28.000 per
kg, bahkan di Pasar Glugur harganya Rp35.000 per kg, ikan dencis juga Rp28.000Rp30.000 per kg. Sedangkan harga beras beberapa minggu lalu sudah mengalami kenaikan Rp2.000_Rp5.000 per karung seperti beras kuku balam biasanya Rp100.000 per karung (isi 10 kg), kini mencapai Rp102.000 per karung. “Sejumlah ketidakpastian memang kerap muncul disaatsaat seperti ini,” kata Gunawan. Menyandarkan pasokan dari wilayah lain jelas bukan perkara yang mudah. Terlebih karena wilayah di luar Sumut juga memiliki ketergantungan terhadap komoditas yang sama di saat menjelang perayaan keagamaan tersebut. “Kita tetap berharap TPID mampu memegang kendali terhadap kondisi kemungkinan laju tekanan inflasi kedepan nantinya. Kita sangat berharap ada langkah-langkah konkrit untuk memitigasi kemungkinan buruk dari efek konsumsi tinggi menjelang Ramadhan,” paparnya. (wie)
Alumni Belanda Diskusi Masalah Air MEDDAN (Berita): Pengetahuan ahli diperlukan untuk memecahkan masalah air di ibu kota Indonesia. Alumni Indonesia dan Belanda dari Universitas Teknologi Delft (TU Delft) bertemu di Erasmus Huis Jakarta untuk berbagi pengalaman dan ide-ide. Acara ini diselenggarakan oleh alumni TU Delft untuk Indonesia bekerja sama dengan Nuffic Neso Indonesia. Bagian utara Jakarta diperkirakan akan turun hingga 5 meter di bawah permukaan laut pada tahun 2050 dan 7 meter pada 2080. Program Nasional Pengembangan Pesisir Terpadu Ibu Kota (NCICD) menyediakan pendekatan terpadu untuk mengatasi tantangan ini. Perlindungan banjir, sanitasi dan air bersih, peningkatan konektivitas dan pengembangan masyarakat yang berkelanjutan termasuk
dalam pengembangan kawasan pesisir metropolitan; Kondisi kunci bagi kelanjutan pembangunan ekonomi yang berkesinambungan dari Ibu Kota Indonesia. Informasi kegiatan NCICD dapat dilihat lebih lanjut melalui www. ncicd.com Pada saat seminar dua insinyur dari perusahaan-perusahaan Belanda yang berbasis di Jakarta, Ad Sannen (Royal Haskoning DHV) dan Sawarendro (Witteveen + Bos), mempresentasikan masterplan dan organisasi proyek NCICD di depan lebih dari enam puluh alumni Delft. Setelah itu peserta seminar berbagi visi dan keahlian mereka berdasarkan pengalaman profesional dan pengetahuan yang didapat selama masa studi mereka di Belanda. Ada perdebatan tentang isu-isu seperti keberlanjutan dan kelayakan proyek, dan tentu saja dampak yang mungkin timbul pada proyek dengan adanya pemilu pemi-
lihan presiden mendatang. Para ahli menyimpulkan bahwa penyelesaian proyek NCICD akan menjadi langkah berikutnya yang penting dalam pengembangan lebih lanjut dari Jakarta. Nuffic Neso Indonesia bekerja sama dengan IKANED (Ikatan Keluarga & Alumni Nederland) memelihara jaringan Holland Alumni di Indonesia. Mervin Bakker, Direktur Nuffic Neso Indonesia mengaku senang melihat bahwa alumni Indonesia dan Belanda datang bersama-sama untuk berbagi keahlian mereka. Belanda, kata Bekker, memiliki banyak pengetahuan khusus dalam pengelolaan air di sektor korporasi maupun di pendidikan tinggi. Ini akan menjadi besar jika alumni dapat bergabung dan menggunakan pengetahuan yang diperoleh di TU Delft Belanda dan universitas lain untuk memberikan kontribusi untuk meningkatkan situasi di Jakarta. (rel/wie)
Valuta Asing Di Medan Mata Uang Dolar Amerika Dolar Australia Dolar Hongkong Yen Jepang Dolar Singapura Ringgit Malaysia Euro
Jual (Rp) 11.960 11.225 1.555 117,5 9.570 3.695 16.225
Beli (Rp (Rp) 11.900 11.000 1.540 116 9.525 3.670 16.000 (wie)
Harga Emas Di Medan Jenis
Kadar
Harga
London Murni London Suasa
99% 97% 50%
Rp487.000 Rp472.390 Rp243.500 (wie)
mang sangat bagus. Namun, kondisi tersebut tentunya tidak bisa disimpulkan bahwa rencana yang dituangkan dalam visi dan misi tersebut 100 persen akan dengan mudah direalisasikan. Kalau dilihat dari sisi pengalaman, tentunya memang Jokowi lebih banyak mengetahui ekonomi karena lebih banyak berkecimpung di pemerintahan. “Saya hanya mengharapkan jika nantinya Jokowi terpilih, maka lobi-lobi tingkat tinggi terkait dengan kebijakan strategis jangka panjang jangan mau kalah, khususnya dari investor asing,” ungkapnya. Sisi lain melihat Prabowo memiliki kecenderungan yang kuat agar industri lebih mengedepankan nasionalisme. Letak masalahnya adalah investasi asing jangan sampai di nilai negatif karena kita juga membutuhkan investasi asing untuk memacu pertumbuhan ekonomi nasional. Re-
negosiasi kontrak-kontrak strategis jangan sampai justru menjadi blunder buat kita sendiri. Terkait dengan kebijakan masalah APBN kita yang jebol akibat subsidi yang membengkak juga tidak dibahas. Padahal itu masalah yang muncul kepermukaan akhir-akhir ini. Pembangunan jadi kurang berkualitas karena anggaran habis untuk subsidi. “Saya yakin kedua CAPRES siapapun yang menang sulit untuk menghindari opsi menaikkan harga BBM,” katanya. Bicara ekonomi kerakyatan maupun berdikari, saya pikir sama aja konsepnya. Hanya saja Jokowi lebih sistematis, namun Prabowo masih menyentuh garis besarnya saja. Tapi bukan disitu letaknya. Jalan keluar untuk masalah ini konkritnya ada di implementasinya nanti. Dan kita harus memilih salah satu diantara mereka. (wie)
HTC One (M8) Smartphone Primadona Dunia Hadir Di Indonesia MEDAN (Berita): HTC, pemimpin global di bidang inovasi dan desain, hari ini mengumumkan kehadiran HTC One (M8) di Indonesia untuk memenuhi keinginan para pecinta gadget sophisticated dan bercita-rasa tinggi yang memiliki kecintaan akan berbagai hal dalam hidup. Melalui fitur-fitur inovatif yang telah mendapatkan banyak pujian dan penghargaan kelas dunia. HTC menegaskan bahwa HTC One (M8) bukan sebuah smartphone Android premium biasa, melainkan sebuah perangkat yang mampu membawa pengguna untuk memenuhi segala passion mereka ke jenjang yang lebih tinggi dari sebelumnya. Justin Zhang, Head of Product Portfolio HTC South Asia dalam siaran persnya diterima Berita Kamis (19/6) mengatakan setiap pribadi memiliki passion akan sesuatu hal dalam hidup, namun mereka membutuhkan sebuah perangkat yang mampu menjadi sarana untuk mengeksplorasi kecintaan tersebut lebih jauh. Hal tersebut menginspirasi kami sebagai pionir di bidang inovasi perangkat mobile dalam menciptakan HTC One (M8) yang telah terbukti sukses merebut hati para pecinta gadget di seluruh dunia melalui inovasi-inovasi yang dihadirkannya seperti teknologi Duo Camera, Senseô 6, HTC BoomSoundô, HTC BlinkFeed dan lain sebagainya. “HTC melihat antusiasme yang sama tercermin di pasar Indonesia, dan hal tersebut mendorong kami untuk menghadirkannya di Indonesia hari ini,” katanya. Sementara itu, Hioe Ankin, Direktur PT Setia Utama Distrindo, distributor HTC One (M8) mendukung pernyataan Justin bahwa pertumbuhan smartphone di Indonesia sangat pesat dalam dua tahun terakhir terutama perrtumbuhan smartphone premium, yang harganya di atas tujuh juta rupiah, di Indonesia mencapai dua kali lipat dari tahun sebelumnya. Brand HTC sebagai produsen smartphone premium juga sudah familiar di kalangan konsumen dan memiliki pengguna yang loyal. HTC One (M8) hadir dalam balutan warna Gunmetal Gray dan Glacial Silver yang diperkaya dengan fitur terbaru Senseô 6 sebagai penyempurna dari smartphone dengan casis unibody berbahan metal berkualitas tinggi ini. Teknologi Duo Camera terbaru yang tersemat di dalamnya mampu menghasilkan foto-foto kreatif berkualitas profesional dan kehadiran teknologi HTC BoomSoundô menjadi jaminan audio berkualitas tinggi yang dihasilkannya. Lebih dari itu, HTC One (M8) juga dilengkapi dengan sebuah Smart Sensor Hub untuk segala kebutuhan, serta Motion Launchô yang memberikan kemudahan kontrol untuk beragam jenis penggunaan sehari-hari. Chief Executive Officer (CEO) Blibli.com Kusumo Martanto yakin HTC One M8 yang hadir sebagai smartphone pertama dengan dua kamera belakang dan sejumlah fitur premium, akan mendapat respon menggembirakan. Menurut pengalamannya, berbagai varian model dari HTC One, seperti HTC One dual sim, HTC One mini, dan HTC One max, mendapat sambutan bagus dari Blibli Shopper, sebutan untuk pembelanja di Blibli.com, dan mempunyai penggemar tersendiri. “Di Indonesia, saya lihat di berbagai social media banyak yang suka narsis dan selfie. HTC One M8 dengan tampilan layar Full HD 5 inci, dan dilengkapi teknologi imaging revolusioner akan memberi warna baru bagi penggemar smartphone, photographer, dan videographer, juga penggemar selfie,” ujar Kusumo. HTC One (M8) diperkuat dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 801 dan sistem operasi Android 4.4 terkini, serta menampilkan fitur Sense 6 terbaru. Fitur Sense 6 juga telah dirancang ulang dengan sajian visual yang kian menarik, rapi dan penuh gaya, serta menampilkan beragam fitur tema dengan warna-warna yang tegas dan dapat dikustomisasi guna menghadirkan pengalaman bernilai tinggi yang kian personal dan intuitif bagi pengguna. (rel/wie) PROGRAM SUPER INTENSIVE
PROGRAM SUPER INTENSIVE
UMB-PT 2013
CPNS 2013
Start Belajar: 06 Juni 2013 Dapatkan: - Model Soul UMB-PT 2011 - Lokasi Belajar Full AC - Belajar Pagi/Sore Teori dan soal-soal disusun berdasarkan teori peluang yang diolah oleh komputer sehingga kemungkinan untuk keluar pada UMB-PT Tahun 2011 sangat besar. Terbukti UMB-PT 2011 banyak soalnya yang sama dengan yang didapat siswa pada waktu Program Super Intensive UMB-PT. Pastikan Adik menjadi pemenang UMB-PT 2011 dengan mengikuti Olympiade UMB-PT, 12 Juni
Anda ingin lulus Ujian Tulis CPNS? Ayo bergabung dengan BT/BS “BIMA”...!!! Telah dibuka pendaftaran Bimbingan Program Super Intensive Ujian Tulis CPNS:
BT/BS “BIMA” Jl. Bantam No. 6A Telp. (061) 4533156 Medan dan Cabang Terdekat
Start Belajar : 06 Juni 2013 Anda diajar dan dilatih secara keseluruhan materi Ujian Tulis CPNS: Pengetahuan Umum, Tes Bakat Skolastik & Skala Kematangan. Siswa/i akan mendapat informasi melalui SMS mengenai lowongan CPNS baik departemen maupun Pemko/Pemkab
INFORMASI & PENDAFTARAN BT/BS “BIMA” Jl. Bantam No. 6A Telp. (061) 4533156 Medan & Cabang Terdekat atau http:iiwww.bima.net
DENGAN MEMBAYAR PKB-BBN KENDERAAN BERMOTOR TEPAT WAKTU BERARTI TURUT MENUNJANG PEMBANGUNAN
SUMATERA UTARA Dinas Pendapatan Provinsi Sumatera Utara
Sumut
6
Berita Sore Jumat 20 Juni 2014
Pekerja Anak Meningkat Di P. Sidimpuan P.SIDIMPUAN (Berita): An ak-an ak di bawah um ur yan g bekerja di Kota Padangsidim puan sem akin m eningkat. Dem ikian Berita peroleh inform asi, Kam is (19/ 6). Mereka yang seharusnya belajar dan berm ain serta
m endapatkan perlakuan yang pantas, tidak m enerim anya karena terpaksa harus bekerja untuk m encukupi kebutuhan m ereka. Ada beberapa tem pat di pusat kota yang biasanya m enjadi tem pat bagi m ereka untuk bekerja, di antaranya di
pinggiran kota untuk bekerja m em ulung (m engam bil botot), di TPA (Tem pat Pem buangan Akhir ) sam pah dan pem ukim an warga. In form asi diperoleh, faktor pen yebab m ereka m elakukan pekerjaan tersebut, di antaranya
kem iskinan. Oleh karena ketidakm am puan orangtua untuk m enyediakan kebutuhan dasar bagi m ereka seperti m akanan, pakaian, tem pat tinggal pendidikan dan kesehatan, m aka m ereka terpaksa bekerja untuk
m encukupi kebutuhan hidupnya. ‘’Mereka korban dari kem iskinan orangtuanya, hal ini perlu diperhatikan sem ua pihak,’’ujar pem erhati sosial Kota Padangsidim puan, Unggul Fahm i Hasibuan SE. (rem )
Batubara Butuh 3.719 PNS BATUBARA (Berita): Sam pai 2014 ini Kab Batubara masih membutuhkan 3.719 Pegawai Negeri Sipil (PNS). Jumlah ini diharapkan dapat m engisi pos yang saat ini m engalam i kekurangan, seperti tenaga guru 2161, kesehatan 725, teknis 833. Kepala Badan Kepegawaian
Daera (BKD) Kab Batubara, Saud Siahan SE kepada Berita, Senin (16/ 6) m engatakan, berdasarkan data hasil analisis beban kerja 2014, diusulkan penambahan CPNS 3.719 orang. Meskipun dem ikian belum ada in form asi resm i dari BKN terkait test Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari kategori um um .”Sam pai saat ini belum diberikan tembusan surat resmi
atau pun informasilainnya kepada kam i,” katanya. Menurut Saud, penambahan PNSsangat dibutuhkan mengingat saat ini Batubara membutuhkan tenaga guru, kesehatan dan teknis masih banyak kosong, tentunya harus ada penam bahan untuk lebih m em aksim alkan pelayanan kepada m asyarakat. Dalam mengantisipasisemua itu, saat ini BKD Batubara sudah
m engusulkan ke Pusat. Jika tes CPNS jalur umum dilaksanakan pada tahun ini, tapi karena inform asi kepastian Kab Batubara mendapatkan jatah atau tidak itu belum bisa dipastikan. In i sebagai an tisip asi saja,” tukasnya. Saud juga m engatakan,sesuai data yang dimiliki BKD setiap SKPD daerah itu m asih banyak kekuran gan ten aga PNS.Dari
sekian banyak yang dibutuhkan, m inim al dapat diterim a seperempatnya dapat tertutup kekurangan yang ada. “Posisi yan g lowon g yan g kosong harus diisi Kendati sangat membutuhkan pegawai, namun Pem kab tak bisa berbuat apaapa sebab kewenangan untuk m engangkat PNS ada di tangan Pem erin tah Pusat.” pun gkasn ya. (mn)
‘Tentara Rahasia’ Miliki 2 Kg Ganja Diciduk SEI RAMPAH (Berita): Polisi kem bali m enangkap seorang pria yang m engaku sebagai tentara rahasia, karena m em iliki narkotika jenis daun ganja kering seberat 2 Kg dari kediam annya,Dusun V, Desa Nagur, Kecam atan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai, Kam is (19/ 6) sekitar pukul 12.00 WIB. Saat dilakukan penggerebekan, tersangka yang bernam a Marwan Krisbiantoro Nasution (40) alias Onces m engenakan atribut tentara, seperti kopel, sangkur, 2 unit telepon seluler, topi dan tas loren g serta sebilah rencong. Setelah digelandang petugas ke Markas Satuan Narkoba Polres Sergai. Pria yang m engaku sebagai tentara rahasia tersebut, m engakui bahwa daun ganja kerin g seberat 2 kg adalah m iliknya. “Aku beli kem arin dari Syahril warga Belawan
seharga Rp. 1.4 juta per kilo nya,” kata Onces sem bari m engaku kerap m engenakan atribut tentara karena pun ya tugas sebagai tentara rahasia di sekitar kediam annya. Bahkan, tersangka juga m em beberkan bahwa aktivitasnya m enjual ganja telah dilakukannya selam a setahun. Ia juga m engakui pernah di tangkap petugas dalam kasus yang sam a pada tahun 2008 silam , dan m en dekam di LP Tebin g Tinggi Deli. Sem entara itu, Kasat Narkoba Polres Sergai, AKP. Syahril, SH m engatakan bahwa penangkapan tersangka berkat inform asi dari m asyarakat.”Setelah dilakukan pengintaian dan info yang cukup, selanjutnya tersangka kita tangkap berikut barang buktinya,” terang Syahril sem bari m enjelaskan proses penangkapan langsung dipim pinnya bersam a anggota.(anw )
Bupati Madina Dan Perwakilan CPNS Berangkat Ke Jakarta MADINA(Berita): Ketua Forum Pelamar CPNS Umum Madina Formasi 2013, Parlin Parlindungan menyatakan, pihaknya dan bupati Madina berangkat ke Jakarta pada 22 Juni m endatang. Keberangkatan ke Jakarta dalam rangka bertemu langsung dengan KemenPAN untuk melakukan dialog persoalan pengumuman hasil ujian CPNS Um um Madina tahun 2013 yang belum di um um kan. Kesepakatan keberangkatan perwakilan CPNS dengan Plt Bupati Madina Dahlan Hasan ke Jakarta ini sebagai hasil pem bicaraan antara pengunjukrasa dari kalangan CPNS dengan bupati, Senin lalu, terkait ketidakjelasan nasib pengum um an hasil seleksi CPNS tahun 2013. “Kita berharap hasilpertemuan nantinya dengan MenPAN membuahkan hasil dengan diumumkannya hasil ujian CPNS tahun 2013 agar kedatangan kam i ke Jakarta m em buahkan hasil, karena sudah 6 bulan lebih kami menunggu kepastian. Untuk itu kami sangat m engharapkan Plt Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution agar serius memperjuangkan nasib kami saat ini masih terkatung-katung,” ujarnya. Dan kepada MenPAN dia berharap agar terbuka hatinya melihat kedatan gan perwakilan pelam ar CPNS Um um Madin a un tuk m engum um kan hasil ujian CPNS Madina sekaligus m em berikan NIP kepada CPNS yang telah dinyatakan lulus. (isk/m fr)
OK. Arya Deklarasi Tim Koalisi Merah Putih BATUBARA(Berita): Tim Koalisi m erah putih Kab.Batubara untuk memenangkan pasangan Prabowo-Hatta sebagai president dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2014-2019 resm i terbentuk.Tim koalisi merah putih akan dipimpin Ketua DPD Golkar Batubara.Bupati Batubara H OKArya Zulkarnain SH MM menargetkan m am pu m eraih 90% suara un tuk pasan gan Prabowo-Hatta. Ketua Partai Golkar Batubara H OK Arya Zulkarnain SH MM dikedem patan lain juga m engatakan bahwa Ketua Um um Partai Golkar Abu Rizal Bakrie sudah m engintruksikan kepada jajaran diseluruh Indonesia untuk m em enangkan Prabowo-Hatta. Menurut OKArya pihaknya siap mengerahkan segenap kekuatan semaksimal mungkin,dalam pemenangan Prabowo-Hatta sebagai Presiden.Sedangkan Ketua PAN Batubara,Ir.Yahdi Khoir mengusulkan kedepan dalam rapat selan jutn ya posko pem en an gan in i tidak mengatasnamakan partai.Akan tetapi dengan nama barisan koalisi m erah putih.(als)
Inspektorat Madina Harus Usut Kegagalan Program SRI MADINA(Berita): Inspektorat harus segera mengusut gagalnya program optim alisasi pertanian dalam program SRI (System of Race Intencification) tahun anggaran 2013 dan 2014 Kabupaten Mandailing Natal (Madina) yang bersum ber dari APBN tersebut. “Diduga anggaran yang diperuntukkan untuk kelom pok tani itu banyak yang diselewengkan oleh oknum yang ada di Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Madina, serta kelompok taninya diduga banyak yang fiktif,” ungkap Wakil Bupati LIRA(Lumbung Informasi Rakyat) Madina, Abdul Waris Ray kepada Berita di Panyabungan. Berdasar pengakuan sejum lah ketua kelom pok tani, ungkap Waris, begitu anggaran dicairkan oleh ketua-ketua kelom pok tani m engakui kem bali m enyetorkan uang kelom pok kepada oknum yang ada di Dinas Pertanian. “Bahkan yang paling parahnya lagi, sejumlah kelompok tani yang dapat program ini, kelompok taninya dadakan, dan diduga tidak terdaftar pada Kantor Ketahanan Pangan Pem kab Madina,” im buh Waris. Disebutkannya, anggaran setiap kelompok itu minimal seratus juta lebih, namun diduga seluruh uang itu tidak dipergunakan oleh kelompok tani namun diduga banyak disetorkan kembali pada oknum yang ada di Dinas Pertanian. (isk/m fr)
TERSANGKA Bandar ganja Marwan Krisbiantoro Nasution (40) alias Onces diam ankan berikut barang bukti daun gaja 2 kg, 2 unit telepon seluler, atribut tentara, seperti kopel, sangkur, topi dan tas loren g serta sebilah ren con g, Kam is (19/6).
Pemkab LabuselRaih WTP Dari BPK RI KOTAPINANG (Berita): Badan Pem eriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sum atera Utara berikan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pem erintah Daerah (LKPD) Pem erintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan Tahun 2013. Laporan Hasil Pem eriksaan (LHP) LKPD tersebut diserahkan Kepala BPK RI Perwakilan Sum atera Utara, Muktini, SH kepada Bupati Labuhanbatu Selatan, H. Wildan Aswan Tanjung, SH, MM dan Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Fery Andhika Dalim unthe, S.Kom di Gedun g BPK RI Perwakilan Sum atera Utara jalan Im am Bon jol Medan , Selasa (17/ 6 ). Bupati Labuhanbatu Selatan, H. Wildan Aswan Tanjung, SH, MM setelah m enerim a opini WTP m engucapkan rasa syukur atas predikat WTP yang diterim a Pem erintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan. H. Wildan Aswan Tanjung, SH, MM juga m em inta jajarannya untuk tidak cepat
m erasa puas atas predikat WTP tersebut, “karena Opini WTP yang diterim a m erupakan yang pertam a kalinya, Opini WTP harus dapat dipertahankan di tahun-tahun m endatang dan tetap berkom itm en untuk m elakukan tata kelola keuangan dengan baik dan m enerapkan sistem akuntansi pem erintah yang berbasis akrual”, ujarnya. H. Wildan Aswan Tanjung juga m engucapkan terim a kasih kepada seluruh jajaran SKPD Labuhanbatu Selatan yang telah bekerja keras sehingga m em peroleh Opini WTP dari BPK RI. Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Fery Andikha Dalim unthe m em berikan apresiasi atas kinerja Pem kab Labuhanbatu Selatan karena ada peningkatan status opini dari tahun sebelum nya, “Opini WTP dari BPK RI Perwakilan Sum atera Utara atas LKPD Pem kab Labuhanbatu Selatan m erupakan hasil dari kerja keras kita sem ua”, ujarnya. Kepala BPK RI Perwakilan Sum atera Utara, Muktini, SH, pada saat acara penyerahan
LHP LKPD Labuhan batu Selatan Tahun 2013 tersebut m enegaskan bahwa LHP telah disusun sesuai dengan m ekan ism e, prosedur dan stan dar pem eriksaan BPK yang m engacu pada nilainilai BPK yaitu independen, integritas dan professional. Muktin i, SH juga m em inta agar Pem kab Labuhanbatu segera m enindaklanjuti rekom endasi BPK Perwakilan Sum atera Utara. Turut hadir pada pen yerahan LHP BPK RI Perwakilan atas LKPD Pem erintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan Tahun 2013, Bupati Labuhanbatu Selatan H.Wildan Aswan Tan jun g, SH, MM, Ketua DPRD Fery An dhika Dalim unthe, S.Kom , Sekdakab Zulkifli, SIP, MM, Asisten Pem erintahan dan Kesejahteraan Drs. Fuadi, MAP, Asisten Perekon om ian dan Pem bangunan Ir. Syafruddin, Kepala DPPKAD H. Marahalim Harahap, S.Sos, Kepala Bappeda Munir Tanjung, SH, MM, Kadis PU Nurdin Siregar dan Kepala BLH Drs. Kholil Jufri. (tgh)
Sukseskan Gerakan Magrib Mengaji MADINA (Berita):Seluruh elem en m asyarakat Mandailing Natal (Madina) terutam a para alim ulam a, guru agam a dan tokoh m asyarakat agar m ensukseskan program Magrib Mengaji yang dicanangkan oleh pem erintah daerah. Harapan itu dihim baukan Plt Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution dalam sam butannya pada peringatan Isra’Mi’raj Nabi Besar Muham m ad SAW di Mesjid Agun g Nur Ala Nur, Pan yabun gan dan m engadakan festival Nasyid kata Kabag Kesra Madin a M Taufikm Lubis kepada Berita 17/ 6/ 2014 “Saya yakin program ini sangat baik kita laksanakan untuk m ewujudkan cita-cita yang tertuang dalam Peraturan Daerah Kabupaten Mandailing Natal tentang wajib baca Al-Qur’an,” sebut Dahlan. Gerakan Magrib Mengaji ini sangat
am puh dalam m engatasi dekadensi m oral serta kem balinya generasi m uda pada akhlak yang islam i dim ana saat ini pendangkalan m oral dan aqidah tengah m elanda um m at Islam di Mandailing Natal ini. “Krisis akhlak dan im an tidak hanya terjadi di Mandailing Natal, nam un juga terjadi dalam ruang lingkup yang lebih luas lagi, yaitu ban gsa In don esia secara um um , oleh karena itu perlu m eluruskan perilaku m asyarakat dengan Al-Qur’an,” tegas Dahlan. Al-Qur’an diturunkan oleh Allah SWT sebagai jalan keluar dari kegelapan m enuju kehidupan yang m ulia dan m enjadi tuntunan untuk m enggapai kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat. Peringatan Isra’Mi’raj ini dihadiri Syeh Holil dari Libanon. Sedangkan penceram ah um um adalah DR. H. Zul Fadli Nasution dari Padang Sidim puan. (isk/m fr)
Waspada/ Ahmad Cerem Meha
ANAK-anak di baw ah u m u r yan g bekerja di Kota Padan gsidim pu an sem akin bertam bah.
Bupati: Jangan Kasak-kusuk Cari Jabatan 15 Pejabat Batubara Dilantik BATUBARA (Berita): Pejabat yan g dilan tik dan diam bil su m p ah u n tu k bekerja den gan baik,berdisiplin tinggi,bekerja dalam jaringan fleksib elitas sin ergis,m am p u d an m au b erkoordinasi. Sedangkan seluruh pegawai ditekankan men un jukan kin erja lebih baik.Berkualitas serta berdisiplin,dan tidak perlu kasak – kusuk m encari jabatan baik m elalui perm ohonan m aupun den gan m in ta – m in ta du ku n gan dari p ih ak luar,sebab sem ua itu tidak akan m endatangkan hasil, kata Bupati Batubara H.OK Arya Zulkarnain SH.MM dalam pidatonya yang dibacakan Sekdakab Batubara Erwin,SE pada pemberhentian, pengangkatan,pemindahan dan pengukuhan 23 PNS dari dan dalam Jabatan Struktural eselon III dan IVlingkungan Pem kab Batubara, Selasa (17/ 06). Oleh Karena itu,bekerjalah dengan baik sesu ai keten tu an dan p eru n dan g – u n dan gan berlaku.Dan tidak perlu takut jika bekerja dengan baik dan loyal,insya allah m endapat perhatian. Adapun nama-nama yang dilantik antara lain :Drs.Zainal Azhar Sekretaris Dinas Pendapatan Menjadi Kepala Bagian Sumber Daya Alam,Lukm an,SH Kabid Pertam bangan dan Energi pada Din as PU m en jadi Kepala Bagian Um um Setwan,Suherman,SKM,M.Si Kabid Jaminan dan sarana Kesehatan pada Dinas Kesehatan m enjad i Sekretaris p ad a Din as Keseh atan Kab Batubara,Handrian Sim angungsong sekretaris pada BPMPD menjadi Sekretaris Disbudparpora. 15 Pejabat Dilantik Bupati Batubara H OK Arya Zulkarnain,SH MM melantik dan memutasi sebanyak 15 pejabat Eselon II di Aula Kantor Bupati Batubara Jln Perintis Kemerdekaan Lima Puluh Jumat (13/ 6).Pantauan Berita diantara pejabat yang dilantik,Ahm adan Chair sebelumnya menjabat sebagai Kepala BPBD menjadi asisten pemerintahan dan kesejahteraan rakyat,Suhada sebelumnya menjabat sebagai staf ahli bidang pembangunan menjadi Asisten perekonom ian dan pem bangunan,
Bahrum syah sebelum nya pegawai m enjadi stafahli bidang pemerintahan,Helman sebelumnya menjabat Asisten perekonomian dan pembangunan menjadi staf ahli bidang pembangunan,dr Hj Mastiana Harahap sebelumnya menjabat Kepala Dinas Kesehatan menjadi staf ahli bidang sumber daya m anusia dan kem asyarakatan,Zainuddin sebelumnya menjabat sebagai kepala bagian umum sekretariat DPRD Batubara menjadi sekretaris DPRD Batubara menggantikan Jalal yang telah meninggal dunia. dr Dewi Chailaty sebelumnya menjabat sebagai sekretaris Dinas Kesehatan menjadi Kepala Dinas Kesehatan Batubara m enggantikan dr Mastiana Harahap,Ishak yang sebelumnya menjabat kepala bidang kebudayaan Disbudparpora menjadi Kepala Din as Bu dp arp ora,Djoh an syah sebelu m n ya m enjabat sebagai Kepala Badan PKAD m enjadi Inspektorat. Sahala tetap pada posisi yang sama yakni Kepala Badan Ketahanan pangan dan pelaksana penyuluhan ,Sakti Alam Siregar sebelum n ya m en jabat Asisten pem erintahan dan kesejahteraan rakyat menjadi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah ,Zu lkafli Lu bis yan g sebelu m n ya menjabat staf ahli bidang ekonomi dan keuangan m en jadi Kep ala BPBD, Prayitn o sebelu m n ya menjabat sebagai Kepala Disbudparpora menjadi non job, yakni pegawai pada bagian um um dan perlengkapan. Zulhendri sebelum nya m enjabat sebagai staf ahli bidang pemerintahan menjadi pegawai pada bagian umum dan perlengkapan,Azrai sebelumnya m enjabat sebagai staf ahli bidang sum ber daya m anusia dan kem asyarakatan m enjadi pegawai pada bagian um um dan perlengkapan. Dalam sambutan,Bupati mengatakan promosi dan mutasi jabatan adalah hal yang biasa,namun bukan pula sebagai kegiatan yang rutinitas,akan tetapi bagi pem kab Batubara,prom osi dan m utasi jab atan ad alah su atu keb u tu h an sekaligus m erupakan bagian dari sistem pem binaan aparatur,dan penataan struktur organisasi secara berkesinam bungan. (als)
Lepas 96 Warga Belajar BATUBARA (Berita): Ketua Badan Penyelesaian Sangseketa Konsum en (BPSK) Kab.Batubara Khairil An war SH lepas 96 orang siswa/ siswi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) an gkatan ke IV tahun 2014 di Aula Kan tor Cam at Air Putih Kab.Batubara Rabu (18/ 6). Dalam pidaton ya Khairil An war m engatakan anak m erupakan m asa depan Indonesia yang m em iliki cita-cita m ulia. Melalui berbagai program peningkatan kapasitas,dia berharap Bupati Batubara H.OK Arya Zulkarn ain SH,MM lewat Birokrasi Pendidikan yang sudah diatur Undang-Undang 20 persen anggaran pendidikan benar-benar m enjadikan anak Batubara sem akin m aju, pintar,berkualitas. Ditam bahkannya secara terpisah kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yan g baru terpilih agar betul-betul dapat m em per-juangkan anggaran untuk Pendidikan yang 20 persen disahkan Pem erintah Pusat m elalui APBN untuk
tahun 2014.Disam ping itu Khairil juga m engatakan UU No.20 tahun 2003 tentang sistim pendidikan Nasional dim uat pada Pasal 1 ayat 14 PAUD ransangan dalam m em bantu pertum buhan dan perkem bangan jasm ani serta rohani agar anak m em iliki kesiapan m em asuki pendidikan lebih lanjut. Khairil An war SH optim is an ak-an ak Kab.Batubara kedepan lebih m aju dan berwibawa m eskipun diluar sana kita m endengar desas-desus sejak dirinya tidak m en jabat Ketua KPU di Kab.Batubara Yayasan PAUD Khairil akan tutup.Dia berharap jauhkan sipat sirik,tingkatkan solidaritas serta jadikan lah PAUD di Batubara pen guat u h u a h islam iyah dan m erajut tali silaturahm i yang sudah berdiri sejak tahun 2009 pintanya.Pantauan Berita hadir dalam pelepasan PAUD Khairil Anwar diihadiri Asisten III M.Nasir S.Soso,PLS Ainul Safni,Kasi PAUD Kaim ah,Khairil An war SH,Cam at Air Putih Pahruddin,KUPTD Air Putih,tokoh m asyarakat,orang tua warga belajar.(als)
Kontingen Kota Padangsidimpuan ikuti POPDASU P.SIDIMPUAN (Berita) : Kon tin gen Kota Padangsidim puan m engikuti pekan olahraga pelajar daerah Sum atra utara(POPDASU) thn 2014.dilepaskan Walikota m elalui Sekda Kota Padangsidim puan Zul Feddi Sim am ora di halam an Kantor Walikota Padangsidim puan jl sudirm an rabu(18/ 6). Ketua Kontingen Kota Padangsidim puan m engikuti Popdasu 2014 di Medan Hasan Muda SH,M.AP dalam laporan n ya m enyebutkan dasar pelaksanaan SKWalikota Psp No: 183/ KPK/ 2014 ten tan g pem bentukan panitia persiapan dan pengirim an kontingen Kota Psp m engikuti pekan olahraga pelajar daerah Sum atra utara(POPDASU) thn 2014. Adapun rom bon gan pendam ping,atlit,official dan pelatih berjum lah 84 oran g,terdiri dari 25 oran g pendam ping,43 orang Atlit dan 16 orang Official dan pelatih. dengan cabang olahraga yang di ikuti antara lain,cabang atlit,tennis m eja,pencak silat,gulat,sepak takraw,dan
bulu tangkis m ulai tanggal 19 s/ d 25 juni thn 2014. Walikota Padangsidim puan m elalui Sekretaris Daerah Zul Feddi sim am ora dalam sam butannya m engatakan kegiatan popdasu ke XI ini m erupakan suatu ajang olahraga dalam upaya untuk m eningkatkan dan m engolah kecerdasan serta gerak fisik.untuk itu para atlet yang tergabung dalam kontingen ini,m erupakan putra putri terbaik dalam pilihan,tentunya.para atlet akan dituntut dengan tanggung jawab yang besar dalam berlaga diberbagai cabang olahraga di pekan olahraga pelajar daerah Sum atra utara di Medan. Diharapkan pada atlit agar bersungguhsungguh m em bulatkan tekat dengan sem angat tinggi untuk berjuang m engharum kan nam a baik kota psp dan saya ingatkan pada m enejer official,dan pelatih untuk dapat m em persiapkan sem ua adm inistrasi serta kelengkapan persyaratan atlet.(Rul)
Sumut
Berita Sore Jumat 20 Juni 2014
7
Makan Singkong Saat Tak Mampu Beli Beras Keluarga miskin di dusun Lae Sikurang, Desa Lingga Raja II, Pegagan Hilir, Kabupaten Dairi, Jawa terpaksa sehariharinya makan singkong atau umbi-umbian jika tidak mampu membeli beras. “Kalau tidak bisa beli beras, kami terpaksa makan umbi-umbian termasuk singkong,” kata Parsaoran (41) salah seorang waga miskin di Linggaraja II, Selasa(17/6) Dididampingi istrinya, Junita (43), yang sehari-hari bekerja sebagai buruh di ladang orang dengan penghasilan setiap harinya berkisar Rp30 ribu hingga Rp40 ribu, bahkan terkadang tidak mendapatkan uang saat pulang ke rumah. Parsaoran yang dikarunia anak 5 orang itu, tiga diantaranya di rumah, dua orang diasuh family nya dan parsaoran dan keluarga nya tinggal bersama di rumah rumbia dan dindingnya dilapisi plastic dengan satu kamar tidur, ruang
tamu dan dapur. “Sebenarnya saya juga tidak tega memberi makan singkong atau ubi, tapi bagaimana lagi, saya tidak mampu membeli beras,” kata Parsaoran Meskipun ada pembagian beras Raskin dari pemerintah yang dibeli harga murah, kata Parsaoran dengan batas pembelian 15 kg setiap bulan tidak cukup memenuhi kebutuhan makan sebulan bersama untuk istri dan sembilan anaknya. Dalam sebulan, junita mengaku lebih banyak makan umbi-umbian daripada nasi, karena uang hasil kerja upahan tidak cukup untuk membeli beras setiap hari dengan lauk pauknya. Bahkan ketika makan umbi-umbian, keluarga tersebut melakukan pengaturan pembagian makanan dengan bagi rata untuk 3 anak, istri termasuk parsaoran.
“Pendapatan suami saya tidak mencukupi membeli kebutuhan makan sehari-hari, terkadang tidak makan nasi, dan diganti dengan makan singkong atau ubi,” kata junita, istri parsaoran yang sekarang sedang sakit Saya berharap,pemerintah memperhatikan nasib kami,larena kami juga warga Negara Indonesia butuh kesejahteraan,butuh kesehatan dan kalau bisa tolonglah rumah kami dibedah seperti orang lain.kami juga minta uluran tangan pada orang-orang yang mampu Kades Lingga Raja II,Rudolf Bastian Sitanggang saat ditemui di rumahnya mengatakan ‘’tahun 2013 yang lalu kami usulkan juga keluarga parsaoran dapat bantuan bedah rumah tapi belum terealisasi sampai saat ini.kami hanya mendata yang menentukan siapa yang layak dapat ya Pemerintah Pusat’’ujarnya. (son)
Polres Binjai Intensifkan Operasi Pekat Sambut Ramadan BINJAI (Berita): Kepolisian Resort (Polres) Binjai siap mengintensifkan operasi penyakit masyarakat (pekat) menyambut bulan suci Ramadan 1435 Hijriah, guna mengantisispasi segala bentuk gangguan keamanan, kenyamanan, dan ketetiban umum di Kota Binjai. Hal itu diungkapkan Kapolres Binjai AKBP Marcelino Sampaouw melalui Kabag Ops Kompol Reza Fahlevi Lubis dalam keterangannya kepada wartawan saat dihubungi via sambungan telepon seluler, Rabu (18/6) siang. “Tidak ada bedanya. Baik (operasi pekat) hari biasa ataupun saat Ramadan, itu tetap rutin digelar. Hanya saja, saat Ramadan nanti pelaksanaannya lebih kita intensifkan lagi. Supaya masyarakat tidak terganggu saat beribadah,” ungkapnya. Menurut Reza, pelaksanaan operasi penyakit masyarakat nantinya melibatkan seluruh elemen masyarakat dan pemerintah, yang dititikberatkan pada upaya pencegahan komunal dan penindakan langsung terhadap segala objek pemicu gangguan. “Tindakannya meliputi inspeksi tempat hiburan dan lokasi prostitusi, razia judi dan minuman keras (miras), penertiban kendaraan bermotor dan petasan, serta patroli di sejumlah titik rawan, guna mengantisipasi kemungkinan terjadinya konflik sosial dan aksi kejahatan,” ujar Reza. Dia juga mengimbau masyarakat agar lebih bersikap proaktif, dengan cara melaporkan setiap bentuk gangguan publik ke pihak kepolisian ataupun aparat pemerintah terkait, serta senantiasa menjaga harmonisasi, toleransi dan kerukunan antar umat beragama. (ph)
Penyusunan Standar Pelayanan Minimal ASAHAN (Berita): Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP membuka pelaksanaan penyusunan standar pelayanan minimal (SPM) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan, Selasa, 17 Juni 2014, bertempat di Aula Melati (Pemkab) Asahan. Dalam sambutannya, Bupati Asahan mengatakan SPM merupakan ketentuan jenis dan mutu pelayanan dasar yang merupakan urusan wajib daerah yang berhak diperoleh setiap warga. Apalagi kini masyarakat semangkin kritis dan menuntut pemerintah memberikan pelayanan secara maksimal terhadap pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat. Maka itu, Bupati Asahan meminta kepada jajaran instansi pemerintah, khususnua aparatur penyusun dituntut untuk memiliki keahlian dan pengetahuan tentang pelaksanaan percepatan penerapan SPM. “ Aparatur harus memahami SPM tersebut. Hal ini dillakukan agar dapat meningkatkan dan memberikan pelayanan secara maksimal terhadap kebutuhan dasar masyarakat. “kata Bupati Asahan. Diakhir sambutanya, Bupati menegaskan kepada peserta yang mengikuti kegiatan untuk dapat mengikuti kegiatan dengan baik dan memahami benar-benar kegiatan, agar kedepan kebijakan yang mengatur tentang pelayanan ini dapat terwujud di Asahan secara lebih berdaya guna dan berhasil guna, Penyusunan standar minimal tersebut mengacu pada Undang-Undang nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah, Peraturan Pemerintah nomor 38 tahun 2007, Permendagri nomor 79 tahun 2007 tentang pedoman penyusunan rencana pencapaian standar pelayanan minimal. Kegiatan dirangkai dengan pemaparan materi terkait SPM yang disampaikan oleh nara sumber dari pihak Ditjen Otonomi Daerah Kemendagri RI yang diwakili Dra Eny Indriaty, Kepala Biro Otonomi Daerah Provinsi Sumatera Utara, Drs Basirin Yunus Tanjung. (min)
PD, Warga Diminta Jauhi Perjudian Binjai ( Berita ) - Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Binjai AKP Revi Nurvelani meminta seluruh masyarakat di Kota Binjai agar menjauhi segala bentuk aktifitas perjudian selama berlangsungnya pergelaran turnamen sepakbola Piala Dunia (PD) Brasil 2014. Pernyataan itu diungkapkannya kepada wartawan, Senin (16/6) siang, menyikapi kemungkinan marak dan rawannya aktifitas perjudian bidang olahraga, baik dilakukan secara resmi maupun tidak resmi, selama digelarnya pesta sepakbola dunia 4 tahunan itu. “Perlu diingat. Momen Piala Dunia itu bukanlah ajang judi, melainkan hiburan olahraga untuk masyarakat global. Karena itu, saya minta masyarakat untuk bisa memahami ini, demi kebaikan bersama,” ungkapnya. Dia pun menegaskan komitmennya melakukan penindakan secara hukum bagi siapapun pihak yang terlibat perjudian, serta tetap meminta masyarakat agar proaktif dan menjadi mitra strategis kepolisian guna melakukan pemberantasan judi. “Jadilah mitra kepolisian yang baik. Kalau ada informasi, segera hubungi kami (polisi) agar ditindaklanjuti. Siapapun (pelaku) dia, mau bandar besar ataupun pemain kecil, pasti akan saya tindak,” tegas Revi. Di sisi lain, menyikapi momen menjelang masuknya bulan suci Ramadan 1435 Hijriah, perwira asal Jawa Barat ini mengaku telah mempersiapkan beberapa operasi khusus dalam upaya penertiban penyakit masyarakat di Kota Binjai. Meskipun demikian, dia mengaku upaya penertiban itu tidak hanya dilakukan sendiri oleh kepolisian, melainkan tetap mengedepankan kerjasama dengan seluruh elemen masyarakat dan instansi pemerintah terkait. “Artinya disini, tidak hanya kepolisian dan instansi pemerintah terkait saja yang punya andil dalam menjamin kenyamanan beribadah selama Ramadan, tetapi juga peranserta seluruh elemen masyarakat,” ucapnya. (ph)
Tertibkan Tempat Hiburan, Perjudian Dan Miras BINJAI (Berita): Dewan Pimpinan ( DP) Majlis Ulama Indonesia ( MU) Kota Binjai, menghimbau pihak yang memiliki otoriatas, baik pemerintah maupun kepolisian menertibkan tempat hiburan, perjudian, minuman keras ,tempat santai/rekreasi dari kemaksiatan. Ketua MUI Binjai , DR. HM .Jamil,MA dan Sekum Jafar Sidiq, SAg, Rabu( 18/6), menegaskan penertiban itu tidak hanya menjelang ramadhan,”Lebihbaik,selamanyadihapuskan,”ujarDR.HMJamil,MA. Berkaitanhimbauanramadhan,MUIKotaBinjaimengingatkan kepada umat, tidak melewatkan kemuliaan dan keutamaan bulan suci ramadhan engan melakukan amal wajib dan sunat. Kemudian masyarakat diharapkan berperan aktif, menciptakan suasana damai dan khusuk dan tidak membiarkan anak-anak melakukan kebisingan sewaktu pelaksanaan ibadah sholat wajib dan sunat. Tidak bermain mercon yang menganggu kekhusukan beribadah. Para remaja hendaknya dirahkan mengikuti kegiatan majlis subuh dan pengusaha restoran atau rumah makan, cafe diminta tidak membuka usahanya di siang hari. Ketua MUI Binjai ,juga menjelaskan, MUI Binjai tetap melaksanakan muzakarah ramadhan di kantor MUI, Jalan Olahraga, dimulai Minggu( 29/6)dan minggu berikutnya dengan berbagai topik dan penceramah yang disesuaikan bidangnya. (ph)
Jalan Sihoring-koring Kian Parah P.SIDIMPUAN (Berita) : Sejumlah pengguna jalan resah saat melintas di jalan lintas by Pass Sihoring-koring (Jalan Mangaraja Batang Ayumi) Kota Padangsidimpuan, kondisi jalan rusak kian parah tak kunjung diperbaiki. Hal itu mengakibatkan terganggunya lalulintas kenderaan bermotor, bahkan kemacetan kerap terjadi di kawasan menuju Kelurahan Batunadua itu dari Kel Saitataring, Kamis (19/6). Sesuai amatan Berita, kerusakan badan jalan diperkirakan sepanjang500metermulaidarijembatanSihoring-koringkondisinya kini sudah kupak kapik bahkan tak jarang kenderaan sepeda motormengalamikecelakaandisekitarjalanrusaktersebut,apalagisetiap waktu dilalui truk , bus, angkot, maupun sepeda motor yang kerap terjebak kerusakan. “Wali Kota sudah wajar mengevaluasi kinerja Kadis PUD Kota Padangsidimpuan, Ir H Ardan Noor Hasibuan. Kok gini hancurnya jalan ini di dalam kota, dimana tanggung jawab PUD, ‘’keluh warga yang melintas Panda Siregar,36, kepada berita. (rem)
WAKIL Walikota Binjai Timbas Tarigan SE menerima cenderamata dari Ketua Pengadilan Tinggi Agama Soufyan M Saleh
PNS Binjai Cerai Makin Banyak BINJAI (Berita): Ternyata, jumlah pegawai negeri sipil (PNS) di Pemerintah Kota Binjai yang mengajukan izin cerai cenderung meningkat, dan rata- rata PNS yang mengajukan cerai usia pernikahannya masih muda. WakilWalikota BinjaiTimbas Tarigan SE mengatakan sosialisasi pra nikah perlu lebih masif dilaksanakan terhadappasangan yang akan menikah. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya perceraian yang seringkali disebabkan persoalan sederhana. “Terhadap PNS yang akan bercerai, izin cerainya saya yang tandatangani, setelah itu baru dibawa ke pengadilan. Saya tanya kenapa bercerai, ternyata
penyebabnya sangat sederhana, yaitu karena kata-kata, ‘kata Timbas Tarigan ketika memberikan sambutan pada acara Hut ke - 2 Museum Rumah Keadilan Pengadilan Agama Binjai dan satu tahun Laskar Al Hijrah, di gedung Pengadilan Agama Binjai, Rabu (18/6). Timbas Tarigan juga menyampaikan keprihatinannya atas meningkatnya jumlah PNS yang mengajukan izin cerai dan rata rata PNS yang menga-
jukan cerai usia pernikahannya masih muda. Menurut Timbas kalau ada kata –kata yang kurang mengena di antara suami istri maka hal tersebut haruslah dipahami sebagai dinamika dalam berumahtangga. Karena itulah, penting dilakukan sosialisasi pranikah agar perceraian berkurang. Peringatan Hut ke - 2 Museum Rumah Keadilan PengadilanAgamaBinjai dansatutahun Laskar Al Hijrah dihadiri oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Soufyan M Saleh, ketua Pengadilan Agama Binjai, Drs. H. Mahruddin Andri,MA, ketua MUI Binjai DR. HM. Jamil, MA. Juga hadir Cate Sumner selaku lead adviser Australia Indonesia Partnership for Justice (AIPJ), Sarah Schmitt dari kedubes
Australia, dan Wahyu Widiana senior adviser AIPJ. Sementara Lead Adviser AIPJ Cate Sumner menyampaikan tentang masih banyaknya anak-anak yang tidak memiliki akte kelahiran. Juga orangtua yang tidak memiliki akte nikah dan akte cerai. “Ada 47 ribu anak di Binjai tidak punya akte kelahiran, ini sangat merugikan sekali, “ kata Cate. Namun Cate mengapresiasi berbagai upaya yang telah ditempuh pemko Binjai untuk memfasilitasi warganya agar bisa memiliki dokumen resmi kependudukan. Ketua MUI Kota Binjai DR.HM jamil MA berharap agar masalah ketiadaan dokumen kependudukan ini bisa selesai dalam 2 tahun ke depan. (ph)
Relawan Merpati Prabowo Gelar Aksi Seribu Tanda Tangan BINJAI (Berita): Relawan Merpati Untuk Pemenangan Prabowo – Hatta menggelar aksi dukungan sereibu tanda tangan diatas kain putih berukuyran 150 Meter yang digelar di Jalan Kartini Keluarahan Kartini Kecamataan Binjai Kota ,Selasa ( 17/6). Selain Aksi Seribu Tanda Tangan Relawan juga membagi-bagikan stiker dan brosur bergambar Prabowo – Hatta kepada pengguna jalan yang melintas ,baik pengemudi sepeda motor dam pengemudi kendaraan roda empat. Sejumlah Relawan yang tergabung dalam Relawan Merpati Prabowo membentangkan kain ditepi jalan sepanjang 150 meter dan meminta para pengguna kendaraan untuk membubuhkan tanda tangan diatas kain,bahkan para pengguna jalan dengan sukarela memberhentikan kendaraannya dan mengmbil spidol dari relawan dan langsung membubuhkan tanda tangannya. Aksi melakukan pengumpulan tanda tangan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan dan simpatik warga kepada Capres dan Cawapres Prabowo – Hatta.Salah seorang warga yang berhasil ditemui mengatakan bahwa
pemberian tanda tangan ini dilakukan atas sukarela dan tanpa ada paksaan. “Saya lihat ada ramerame disini dan terlihat gambar Capres Prabowo yang bernomer urut satu ,tak segan-segan saya turun dari kereta dan saya minta spidol dan langsung saya bubuhkan tanda tangan saya dikain putih itu,sukarela koq,tanpa paksaan “ungkap Deni. Ditambahkan Deni aksi
membubuhkan tanda tangan ini juga atas juga se3bagai dukungan kepada Capres Prabowo dan Cawapres Hatta dan berharap agar Prabowo dapat menjadikan Negara ini sebagai Indonesia yang disegani dimata Dunia nantinya. Sementara salah satu relawan Merpati Prabowo yang juga salah seorang penyiar radio di Kota Binjai yang akrab disapa Bang Komeng,mengatakan bahwa
tanda tangan ini natinya setelah memenuhi akan disampaikan langsung kepada Tim Pemenangan Prabowo di Jalan Polonia Jakarta. “Kita akan lakukan aksi pembubuhan tanda tangan ini nantinya selama dua setelah itu akan kita serahkan langsung ke rumah Poloniadi Jakarta kepada tim pemenangan Prabowo Hatta”Jelas Bang Komeng. (ph)
Jalinsum Baru Diperbaiki Kembali Rusak Tapteng (Berita): Sejumlah titik badan jalan pada Jalinsum Tapteng ke Taput mulai rusak, persisnya di kawasan desa Bonandolok Kecamatan Sitahuis Tapteng. Padahal, badan jalan tersebutbarusajadikerjakanpada akhir tahun anggaran 2013 lalu. Informasi yang dihimpun di lokasi Rabu (18/6), badan jalan yang dihotmiks mulai dari desa Bonandolok Tapteng hingga ke perbatasan Tapanuli Utara beberapa titik sudah mulai rusak parah. Bahkan, beberapa bagian jalan yang rusak itu bervariasi, mulai dari beberapa titik badan jalan yang rusak di bagian pinggiran badan jalan, hingga berukuran setengah hingga 2 meter yang letaknya persis di bagian tengah badan jalan. Saat musim hujan, bagian jalan yang
rusak itu digenangi air. Sehingga membuat warga sekitar ke-jipratan air yang berasal dari lobang tersebut. Untuk meng-hindari masalah itu, sejumlah warga terpaksa membuat drum di tengahbadanjalan,sebagaitanda protesdansekaligustandakepada kendaraan yang melintas agar mengurangi kecepatannya. ”Kalau tanda (tong) ini tak dibuat, sejumlah kendaraan terkadang kencang melintas. Akibatnya, kami kejipratan air,”keluh D. Pandiangan,35,wargadesaBonandolok. Warga sekitar juga heran atas kualitas badan jalan yang baru saja dibangun.”Kami sangat heran. Karena, baru saja badan jalan ini dihotmiks sudah mulai rusak. Kami menduga kualitas pengerjaanbadanjalaninikurang bagus,”ucap para warga.
Pengendara mobil yang setiap harinya melintasi badan jalan itu mnyatakan hal senada.”Kami pun heran dengan perbaikan badan jalan ini. Karena seingat kita, baru saja dikerjakan, namun telah mulai rusak. SebaiknyapihakKemneterianPU agarlebihtegasuntukmengawasi para kontraktornya,”ujar Y Sihombing,45,salahseorangsopir taksi trayek Sibolga-Medan. Dia juga berharap, menjelang arus mudik Lebaran ini, pihak terkait dapat segera memperbaiki sejumlah badan jalan yang rusak sepanjang Sibolga- Tarutung. Kepala Satker 12 Balai Besar Jalan Nasional (BBJN) Sumut S Dachi belum berhasil dikonfir-masi. Beberapa kali selulernya dihubungi tak aktif. Pesan singkat yang dikirim pun tak dibalas.(cpol)
Bupati DS: Permudah Segala Urusan Yang Menyangkut Dengan Administrasi Kepegawaian LUBUK PAKAM (berita): Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan selama dua bulan dirinya bersama Wakil Bupati H Zainuddin Mars memimpin Deli Serdang bersama-sama dengan jajaran pemerintahan Kabupaten Deli Serdang menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan, ada beberapa hal yang telah dilakukan dengan menitik beratkan kepada peningkatan kinerja Aparatur pemerintah, salah satu diantaranya yakni perbaikan pelayanan kepada para PNS dengan mempermudah segala urusan yang menyangkut dengan administrasi kepegawaian. Hal itu dikemukakan Bupati H Ashari Tambunan ketika Irup pada upacara pengibaran bendera Merah Putih jajaran Aparatur Pemerintah Kabupaten Deli Serdang, Selasa ( 17 /6) di halaman Kantor Bupati Deli Serdang yang juga dihadiri Wakil Bupati H Zainuddin Mars dan Sekdakab Drs H Asrin Naim. Ditambahkan Bupati bahwa sudah menjadi komitmen kita , tidak boleh ada keluhan dari para pegawai karena urusan-urusan atas haknya dipersulit dan jangan sekali-kali ada pembebanan biaya dalam bentuk pengutipan-pengutipan untuk urusan, seperti kenaikan pangkat, kenaikan gaji berkala, pemberian insentif dan lain sebagainya diluar ketentuan yang berlaku. Keinginan untuk melakukan perbaikan ini diakuinya belum sepenuhnya terwujud, namun akan terus berupaya untuk melaksanakan komitmen yang sudah disepakati bersama ini guna memperbaiki pelayanan kepada para PNS, antara lain dengan meluncurkan mobil “SIMOLA” yang akan bergerak keseluruh wilayah Kecamatan untuk menjemput langsung kelengkapan administrasi segala urusan pegawai. DiakhirsambutannnyaBupatimengingatkanbahwa duaminggu lagi kita akan memasuki Bulan Suci Ramadhan 1435 H, baik selaku pribadi menyampaikan selamat menyambut Ra- madhan yang penuh rahmat dan magfiroh ini ,semoga kita diberi kesempatan olehAllahSWT bertemudenganRamadhanini dan mempersiapkandiri dengan hati yang ikhlas tentu dapat menambah motivasi bekerja yang baik bagi membangun daerah ini , dengan harapan nantinya kita tergolong orang-orang yang beruntung. Upacara pengibaran bendera Merah putih yang berlangsung khikmad dan tertib ini bertindak sebagai Danup Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Ahmad Rifai serta pembaca Pancaprasetya Korpri oleh Susanto Staf Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. (jmc)
PD PGRI Kabupaten Deli Serdang Gelar Sosialisasi Empat Dasar Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara LubukPakam (berita):PengurusDaerahPersatuanGuruRepublik Indonesia (PD PGRI) Kabupaten Deli Serdang bekerjasama dengan MPR RI menyosialisasikan empat dasar kehidupan berbangsa dan bernegara yaitu Pancasila, Undang-undang dasar Negara Republik Indonesiatahun1945,NegaraKesatuanRepublikIndonesiadanBhinneka TunggalIkakepada300orang anggotaPGRIdanguruyangmengajar pelajaran PKN di SD,SMP dan SMA/SMK. Kegiatan Sosialisasi empat dasar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara yang dipusatkan di Balirung Pemkab Deli Serdang, Selasa(17/6)dihadiriWakilBupatiHZainuddinMars,KadisPendidikan Pemuda dan Olah raga Hj Saadah Lubis MAP, dengan nara Sumber Anggota MPR RI KomisiVII masing-masing Ibrahim Sakti Batubara, MutiaHafizdanDidiIswadi.TimSosialisasidiantaranya menjelaskan bahwa pemilihan nilai-nilai empat dasar ini tidak lain untuk mengingatkan kembali kepada seluruh komponen bangsa agar pelaksanaan dan penyelenggaraan kehidupan berbangsa dan bernegara terus dijalankan dengan tetap mengacu kepada tujuan Negarayangdicita-citakan,sertabersatupadumengisipembangunan, agar bangsa ini dapat lebih maju dan sejahtera. Dikatakan bahwa peran Pendidikan dan kebudayaan sangat penting , karenanya pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu system pendidikan nasional, yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta akhlak mulia dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, sehingga Negara pun memprioritaskan anggaran pendidikan sekurang-kurangnya 20 % dari APBN dan APBD untuk memenuhi kebutuhan penye-lenggaraan pendidikan nasional. Pada acara sosialisasi empat dasar kehidupan berbangsa dan bernegara ini juga dijelaskan sejarah ringkas perumusan Pancasila sebagai dasar Negara yang tidak lahir secara mendadakpadatahun1945,melainkan prosessejarahkonseptualisasi Pancasila melintasi rangkaian perjalan panjang. Wakil Bupati H Zainuddin Mars dalam sambutannya mengatakan sangat menyambut baik dengan kegiatan sosialisasi empat dasar kehidupan berbagsa dan bernegara, untuk memberikan pemahaman yang lebih jauh dan lebih dalam kepada jajaran pendidikan,para guru dan kepala sekolah yang akan mengembangkannya nanti kepada anak didik disemua tingkatan sekolah, sebagai bagian tunas-tunas generasi penerus bangsa. Dijelaskan Wabup bahwa secara politis , kondisi wilayah Deli Serdang termasuk daerah yang relatif aman, didukung semangat persatuan dan kesatuan dari seluruh komponen masyarakat, yang telah ditandai dengan tidak pernahnya terjadi sampai saat ini pertentangan komplik horizontal baik antar suku, agama maupun golongan. Kondisi yang digambarkan ini antara lain telah diuji dalam pelaksanaan beberapa kali penyelenggaraan Pemilu , baik Pemilu legislatif ,maupun Pemilu Capres danWapres, termasuk pelaksanaan Pemilu pemilihan Bupati/Wakil Bupati, Alhamdulillah telah terselenggara dengan baik,aman, terib dan lancar tanpa ada gangguan yang berarti. (jmc)
Sumut
8
Berita Sore Jumat 20 Juni 2014
Air PDAM Tirta Keruh Warga Madina Mengeluh MADINA (Berita): Sudah sepekan terakhir air bersih yang disalurkan PDAM Tirta Madina setiap pagi keruh, akibatnya konsumen di kota Panyabungan, Mandailing Natal (Madina) mengeluh.
Diskoperindag,UKM Dan Pasar Gelar OP Jelang Ramadhan P. SIDIMPUAN (Berita): Pemerintah Kota Padangsidimpuan (Pemko) terdiri dari Dinas Koperindag,UKM dan pasar , Badan Lingkungan Hidup, Dinas Kesehatan, menggelar operasi pasar menjelang Ramadhan, Senin-Selasa (16-17/6). Kegiatan tersebut selaian rutinintas DisKoperindag,UKM dan Pasar juga bertujuan untuk mengantisipasi harga kebutuhan pokok menjelang ramadan serta memeriksa produk-produk barang dagangan yang kedaluwarsa. Kadis Koperindag,UKM dan pasa Padangsidimpuan. Armen Dame melalui Kabid Pasar, Rosfitri melalui seluler, Rabu (18/6) mengatakan bahwa pada operasi pasar tersebut hanya ditemukan duah buah produk minuman soft diring yang disinyalir sudah kadaluarsa di Indo Maret Manunggang, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Produk kadaluarsa tersebut langsung disita untuk diamankan dan beberapa makanan dan minuman yang tidak layak jual diberitahukan kepada karyawan Indomaret agar tidak diperjualbelikan. Selanjutnya’ tinjauan ke Indomaret Padang Matinggi, Kecamatan Psp Selatan dan tidak menemukan makanan dan minuman kedaluwarsa di beberapa tempat tersebut, namun petugas menyarakan dan memberitahukan kepada karyawan Indomaret agar tidak memperjualbelikan makanan dan minuman yang sudah tidak layak jual. Petugas yang tergabung dalam tim operasi pasar tersebut juga melakukan pemeriksaan produk-produk yang ada di Swalayan 88, Indomaret Jalan Merdeka, Toko Setia dan Rahmat Syariah Swalayan di City Walk, dan dari beberapa tempat tersebut petugasa tidak ada menemukan produk yant tidak layak jual. Rosfitri menghimbau kepada masyarakat supaya lebih teliti dan jeli saat membeli kebutuhan sehari-hari. Terutama perhatikan tanggal kadaluarsa, bentuk kemasan yang tidak rusak. (rul)
Warga Harapkan Kemenag Batubara Berbuat Lebih Baik Untuk Umat BATUBARA (Berita): Sejak Kemenag Batubara berdiri otonom, secara umum belum dirasakan manfaatnya dalam pembinaan umat islam, terutama dalam perayaan hari - hari besar. Kami menginginkan Kemenag berbuat lebih baik. Pernyataan itu disampaikan juru bicara LEM-BB Arsyad Nainggolan saat mengadakan audiensi dengan Kepala Kantor Kemenag Batubara Sainik BR, didampingi KTU M. Nurdin, Rabu (18/6) diruangannya. “Kemenag Batubara berdiri tiga tahun yang lalu, besar harapan kami kemenag dapat berbuat untuk pembinaan masyarakat, generasi muda dan memfasilitasi perayaan hari besar. Tapi faktanya tak kelihatan gerak Kemenag Batubara tentang ini,” tegas Arsyad dalam pertemuan itu. Menanggapi hal yang disampaikan LEM-BB ini, Kakan Kemenag Batubara Drs Sainik,BR mengakui selama ia menjabat memang belum ada kegiatan yang dapat dirasakan ummat secara umum. “ Insya Allah kedepan harapan masyarakat dan ummat islam akan kita perhatikan. Meskipun disini juga ada keterbatasan - keterbatasan,” Kata Sainik.(mn)
PWI Dan PT Inalum Buka Lomba Karya Tutis Jurnalistik BATUBARA (Berita): Peran media memang penting untuk melestarikan dan mempromosikan kebudayaan nasional dan daerah. Sebab melalui karya tulisnya, seorang wartawan dapat terus melestarikan suatu seni dan budaya yang nyaris terlupakan didalam sejarah serta mempublikasikannya kepublik. Untuk menggali, melestarikan dan mempromosikan seni dan budaya di Kab Batubara “Ini yang dilakukan PWI Batubara bekerja sama dengan PT Inalum (persero) untuk mengadakan lomba karya tulis jurnalistik (LKTJ).” Demikiaan disampaikan Deputy Geneal Meneger Umum & CSR PT Inalum, W Djoko Laksono didampingi Meneger Humas Moranta Simanjuntak, Arfan Iqbal Harahap Meneger Pemberdayaan Masyarakat dan Julian Faisal Junior Maneger Humas melalui siaran Persnya, Kamis (19/6). Katanya, dukungan PT Inalum dalam LKTJ ini merupakan salah satu program hubungan eksternal dan pemberdayaan masyarakat dengan PT Inalum, guna melestarikan budaya, sejarah dan seni yang ada di Kab Batubara. Dan mempromosikan kepublik baik regional maupun nasional serta dalam rangka memeriakan peringatan HUT ke 69 NKRI. “Melalui karya tulis yang dibukukan nantinya diharapkan dapat menjadi refrensi dan ilmu bagi generasi yang akan datang,”sebutnya. Ketua PWI Batubara Sahril Hasanel Basri SPd, sangat berterimakasi yang besar kepada PT Inalum persero yang telah memberikan dukungan untuk PWI Batubara dalam lomba karya tulis yang akan diselenggaraka dalam rangka memperingati HUT RI ke 69. Sahril juga menerangkan bahwa lomba karya tulis jurnalistik (LKTJ)yang bertemakan Kekayaan Budaya, Wisata dan Kuliner Batubara yang ‘Tak Lekang Sepanjang Masa’ ini dikhususkan pesertanya untuk wartawan produk Batubara. Dengan Obyek tulisannya mengangkat kekhasan budaya asli Kab Batubara yang belum dipublikasikan. Persyaratan LKTJ ini adalah wartawan produk Batubara, tulisan adalah karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan “Tulisan dipublikasikan melalui media masa medio 5 juni-30 Juli 2014. Selanjutnya seluruh hasil karya tulis akan dibukukan menjadi sebuah buku,”tambahnya (mn)
“Setiap pagi kita selalu kesulitanuntukmempergunakan air yang bersumber dari PDAM Tirta Madina karena kondisi airnya keruh,” ungkap Zulham (45) salah seorang pelanggan PDAM Tirta Madina di Panyabungan, kemarin. Dia mengaku berlangganan air bersih dengan PDAM Tirta Madinaakibatairsumurmiliknya tidak bisa dipergunakan dan dikonsumsi akibat berbau, tetapi kualitas air dari PDAM Tirta Madina saat ini pun keruh. “Airyangkeluardarikrantetap saja keruh, belum lagi kita kesulitan untuk mencari air untuk kebutuhan kita sehari-hari, karena kita sangat membutuhkan air bersih untuk memasak seharihari,” terangnya. Keluhan senada diungkap-
kan Siroh (34), warga Panyabungan. Menurutnya, kualitas air PDAM belakangan memang sangat jelek. Selain kotor, air kadang-kadang juga berwarna cokelat. “AkibatairPDAMyangsangat kotor dan keruh menyebabkan saya terpaksa mengambil air dari sumur tetangga, padahal tagihan air selalu kita bayar setiap bulannya,” terangnya. Direktur PDAM Tirta Madina yang juga Asisten III Pemkab Madina, Samad Lubis menyatakan ,penyebab keruhnya air yang dipasok Tirta Madina karena pihanya masih melakukan uji coba SPC bantuan Provinsi Sumatera Utara. Itu dikatakan Samad menjawab Berita terkait sepekan terakhir air bersih yang disalurkan
PDAM Tirta Madina setiap pagi keruh, akibatnya konsumen di kota Panyabungan, Mandailing Natal (Madina) mengeluh. “Kebetulan sekrang ini kita lagi uji coba SPC yang selama ini kita tidak punya, Alhamdulillah sudah berfungsi dengan baik karena sejak ada PDAM Tirta Madina baru sekarang kita punya SPC,” terang Samat. Ketika ditanya fakta yang ada di lapangan bahwa air Tirta Madina masih keruh, Samad Lubis mengatakan tidak semua seperti itu, hanya beberapa lokasi saja, namun dia tidak menyebutkan daerah-daerah mana saja yang kondisi airnya keruh. Samad juga tak menyatakan kapan kepastian kembalinya normal kualitas air bagi wilayah yang terkena air keruh itu. (isk/mfr)
Berita Sore/Paimin
Kapolres Asahan, AKBP Budi Suherman, S.ika, M.Hum (no. 4 dari kanan) beserta unsure Muspika, Kades Pulau Rakyat Tua, perwakilan masyarakat dan Manager PT. lanhotma di ruang kerja Kades Pulau Rakyat Tua.
Oknum Centeng Bacok Lembu Warga, Kapolres Asahan Turun Tangan ASAHAN (Berita): Oknum centeng Perkebunan PT. Lanhotma berinisial KR dituding membacok lembu warga Desa Pulau Rakyat Tua, Kecamatan Pulau Rakyat, Kabupaten Asahan yang masuk ke areal kebun tersebut. Akibat kejadian itu warga marah dan beramairamai mendatangi rumah Kepala Desa Pulau Rakyat Tua, Sabaruddin, mereka menuntut ganti rugi kepada perusahaan yang telah membacok lembu warga hingga sebanyak 7 ekor. Permasalah tersebut akhirnya dirembukkan di ruang kerja Kepala Desa Pulau Rakyat Tua yang dipasilitasi oleh Kades Sabaruddin dan unsur Muspika Kecamatan Pulau Rakyat serta dihadiri perwakilan masyarakat peternak Saharuddin Sitorus, Manager PT. Lanhotma Ali Suherman juga hadir Kapolres Asahan AKBP Budi Suherman, S.ika, M.Hum. Dalam pertemuan tersebut Kapolres Asahan
menyampaikan tujuan kehadirannya ke Desa Pulau Rakyat Tua untuk mengantisipasi menjelang Pilpres, terkait dengan pembacokan ternak lembu milik warga oleh oknum centeng PT. Lanhotma, beliau mengharapkan jangan sampai permasalahan tersebut dimamfaatkan oknum tertentu untuk mengacau pelaksanaan pesta demokrasi yang akan datang dan diharapkan permasalahan tersebut agar dapat diselesaikan dengan kesepakatan kedua belah pihak yakni masyarakat dan perusahaan dengan difasilitasi oleh unsur Muspika dan Kepala Desa setempat. Pertemuan masyarakat peternak lembu Desa Pulau Rakyat Tua dengan Manager PT. Lanhotma, Ali Suherman yang berlangsung di aula Balai Desa tersebut yang difasilitasi Camat Pulau Rakyat Amin SH, Kapolsek Pulau Raja AKP H. Arifin Rangkuti dan Danramil 16
Pulua Raja Kapten Inf. Sangir Panjaitan serta Kepala Desa Sabaruddin sempat berjalan tegang karena diwarnai iterupsi dari mayarakat peternak yang kurang puas dengan hasil mufakat yang dicapai. Namun setelah mendapat pengarahan dari pihak Muspika akhirnya masyarakat bisa menerima setelah pihak perusahaan bersedia menerima tuntutan yang diharapkan warga, yakni : 1. Memberikan ganti rugi 2 ekor ternak lembu warga yang secara syah diketahui dibacok centeng hingga mengakibatkan luka serius dibahagian badan dan ekor, 2. Memberikan CSR yang dampaknya bisa dirasakan masyarakat Desa Pulau Rakyat Tua, 3. Menyelesaikan permasalahan dugaan jalan desa yang ditanami sawit oleh perusahaan, 4. Mengganti manajemen centeng yang arogan. Setelah disepakati bersama akhirnya warga membubarkan diri. (min)
Bupati Simalungun Harapkan PNS Bekerja Sesuai Aturan SIMALUNGUN (Berita): Sebagai motor penggerakpemerintahan,pembangunandansocial kemasyarakatan, Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam melaksanakan tugas sering mendapat kritikan dan sorotan dari berbagai pihak, oleh karena itu diharapkan agar bekerja sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku. Hal tersebut disampaikan Bupati Simalungun, DR Jopinus Ramli (JR) Saragih SH MM dalam pidato tertulisnya yang di bacakan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Gidion Purba MSi, dihadapan para PNS dijajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun, saat bertindak sebagai inspektur upacara (irup) Hari Kesadaran Nasional, yang dipusatkan di halam Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Selasa 17/05/2014. Selain melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagai abdi Negara dan abdi masyarakat, Bupati menyampaikan, PNS juga diharapkan dapat menjadi contoh dan teladan di tengah-tengah masyarakat, karena kehadiran PNS dalam melaksanakan roda pemerintahan, dalam situasi yang berkembang saat ini adalah untuk melayani dan bukan untuk dilayani. Disamping itu, dalam pidato tertulisnya itu, Bupati menyampaikan bahwa tidak lama lagi kita akan melaksanakan pemilihan Presiden danWakil Presiden Negara Republik Indonesia, sebagai PNS diharapkan untuk tidak Golput, karena satu suara
menentukan nasib bangsa lima tahun kedepan. “Kita harus punya kenyakinan bahwa demokrasi adalah proses menuju arah yang lebih baik. Oleh karena itu, mari kita berikan pemahaman kepada masyarakat dimanapun kita berada. Mari kita pilih pemimpin yang dapat membawa perubahan yang lebih baik dan menjadikan kita menjadi kita sebagai bangsa yang semakin bermartabat dan unggul di Asia mapun dunia internasional,”ungkap Bupati dalam mengakhiri pidato tertulisnya itu. Upacara Hari Kesadaran Nasional tersebut ditandai dengan pengibaran Bendera Merah Putih oleh anggota Linmas Kabupaten Simalungun yang diiringi oleh lagu kebangsaan Indonesia Raya, selanjutnya hening cipta dan pembacaan teks Pancasila. Sementara itu petugas pembaca Pembukaan UUD1945adalahTumburSiahaandanpengucapan Panca Prastya Korps Pegawai Republik Indonesia adalah Heri Sudrajat (keduanya adalah staf Dinas Kebudayaan dan Periwisata). Bertindah sebagai komandan upacara Rizal EP Saragih, AP MSi (Kadis Kebudayaan dan Periwisata), perwira upacara adalah Sarimuda Purba SSos MSi. Upacara tersebut juga diikuti oleh para staf ahli Bupati, Asisten, Kepala Dinas, Kepala Badan, Kepala Kantor dan kepala Bagian serta para PNS di Jajaran Pemkab Simalungun.(sur)
Pemkab Dairi Usulkan 3 Ranperda SIDIKALANG (Berita): Pemerintah Kabupaten Dairi, mengajukan tiga buah Rencana Peraturan Daerah (Ranperda) yang akan mengatur Bangunan Gedung, Pokokpokok Kepegawaian Perusahaan Daerah (PD) Dairi dan Penanggulangan Bencana Daerah. Hal ini disampaikan Bupati Dairi pada Nota Pengantar Bupati Dairi dalam penyampaian tiga Ranperda pada masa sidang I (pertama) pokok acara kedua DPRD Dairi TA 2014, yang dibacakan Wakil Bupati Dairi, Irwansyah Pasi SH kemarin lalu di ruang paripurna DPRD Dairi. Ranperda yang diajukan tersebut diajukan dalam rangka upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Dalam hal bangunan gedung, Pemkab Dairi bermaksud supaya diatur dalam Perda mengenai fungsi dan klasifikasi bangunan gedung; persyaratan bangunan gedung; penyelenggaraan banguan gedung; pengaturan retribusi IMB, peran masyarakat dan pembinaan, sesuai dengan pelaksanaan UU No 28 tahun 2002. Sedangkan Ranperda pokok-pokok kepegawaian PD Dairi, Pemkab melaksanakan amanat pasal 26 ayat (1) UU No 5 tahun 1962 dan tindak lanjut dari pasal 37 ayat (1) Perda Kabupaten Dairi, No 03 tahun 2009 tentang Perusahaan Daerah Pasar. “Ruang lingkup Ranperda tentang Pokokpokok Kepegawaian PD Dairi, meliputi kepegawaian, pengembangan pegawai, penilaian kinerja, hak pegawai, disiplin pegawai pemberhentian pegawai dan pemibinaan dan pengawasan,” ujar Pasi membacakan. Seperti biasanya, Kabupaten Dairi sering terjadi longsor dan banjir yang membuat korban jiwa dan materi lainnya, terlebih pada bulan Agustus hingga Desember atau pada saat musim hujan. Selain itu, letak geografi Dairi yang terletak pada lempengan/ patahan renun, sangat berpotensi mengakibatkan kerugian dan kerusakan besar. Sesuai dengan amanat UU No 32 tahun 2004, Pemda mempunyai kewajiban untuk melindungi sengenap masyarakatnya, sehingga secara organisasional dan kelembagaan telah membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), melalui Perda No 2 tahun 2012, tentang organisasi dan tata kerja BPBD Dairi. Demikian juga secara operasioanl perlu disuse Perda tentang penanggulangan bencana yang bertujuan untuk, memberikan perlindungan kepada masyarakat dari
ancaman bencana; menyelaraskan peraturan perundang-undangan yang sudah ada; dan menjamin terselenggaranya penanggulangan bencana secara terencana, terpadu, terkordinasi dan menyeluruh, sesuai dengan UU No 24 tahun 2007 tentang penanggulangan bencana. “Perda tentang penanggulangan bencana daerah meliputi ruang lingkup, hakekat, azas, prinsip dan tujuan penyelenggaraan penanggulangan bencana; tanggungjawab dan wewenang Pemkab, hak dan kewajiban masyarakat, peran lembaga usaha dan lembaga internasional dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana; semua upaya penanggulangan bencana yang dilakukan pada saat prabencana, saat darurat dan pasca bencana; menitikberatkan upayaupaya yang bersifat preventif pada prabencana; pemberian kemudahan akses bagi BPBD pada saat tanggap bencana; pelaksanaan upaya rehabilitasi dan rekonstruksi pada pascabencana; pendanaan dan pengelolaan bantuan; serta pengawasan, pemantauan dan evaluasi, larangan dan penyelesaian sengketa,” urai Pasi. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Maruli Berasa didampingi Lipinus Sembiring ST, kepada wartawan Selasa (17/6) di ruang kerjanya mengakui, bahwa Dairi dibelah oleh patahan renun sepanjang ± 220 KM. Penuturan Lipinus, gempa yang diakibatkan oleh patahan terjadi sekali dalam seratus tahun (1 abad). “Gempa yang disebut dengan linur batu karang, telah terjadi pada tahun 1916 dan 1936 yang silam. Kalau tidak ada hal yang mengganggu, gempa patahan renun kemungkinan akan terjadi dalam dua tahun mendatang,” sebut Lipinus. Lebih rinci dijelaskan, sepanjang jalan Negara mulai dari Parbuluan hingga ke Tigalingga dan perbatasan NAD, adalah bagian dari patahan renun yang membelah Kabupaten Dairi. Pada sebelah timur Lae Renun (Sumbul dan lainnya) beregerak dinamis sepanjang 2,4 cm per tahunnya ke arah selatan. Sedangkan sebelahnya lagi (Kota Sidikalang dan lainnya) bergerak dengan jarak yang sama ke arah utara atau NAD. “Kalau hitungan tahun sudah beregerak sepanjang 2,4 cm, pada hitungan seratus tahun sudah menjadi 2,4 m. Sehingga, ukuran kecepatan maksimal gempa patahan renun mencapai 7,7 Skala Rickter (SR) dan mampu merusak seluruh yang ada di atas tanah serta tidak ada tolerasinya,” tambah Lipinus. (son)
Pemkab Simalungun Bintek Road Map Reformasi Birokrasi SIMALUNGUN (Berita): Bupati Simalungun DR JR Saragih SH MM, diwakili Sekretaris Daerah Drs Gidion Purba MSi, secara resmi membuka bimbingan teknis (bintek) road map (petunjuk) Reformasi Birokrasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun yang dipusatkan di Simalungun City Hotel Pamatang Raya, Selasa17/06/2014. Dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Sekda, Bupati mengatakan bahwa reformasi birokrasi merupakan kunci kamajuan pemerintahan, baik tingkat pusat maupun daerah sehingga mempunyai dampak perbaikan daro proses pengambilan keputusan di masing-masing instansi. Oleh karena itu, birokrasi sangat penting dalam pengambilan keputusan maupun kebijakan. Dikatakan, reformasi/perubahan pembangunan birokrasi sangat penting. Hal tersebut sudah dibuktikan oleh fakta-fakta pengalaman di berbagai Negara bahwa kinerja pemerintahan adalah kunci dari keberhasilan pembangunan suatu bangsa. Disamping itu, pengefesienan dan pengefektivitasan administrasi di pemerintahan daerah sebagai bagian dari reformasi birokrasi, maka penyeragamaan tata naskah dinas dilingkungan pemerintah daerah menjadi satu keharusan. System menejemen pegawai negeri sipil diarahkan untuk menjamin penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan secara berdaya guna dan berhasil guna untuk mewujudkan PNS yang professional, bersih dan melayani secara adil melalui pembinaan yang dilaksanakan berdasarkan prestasi. Menyadari pentingnya pemahaman setiap aparatur dalam mendukung terwujudnya pemerintahan yang baik, maka kepada para peserta diharapkan untuk mengikuti bimbingan teknis ini dengan sungguh-
sungguh untuk menambah wawasan dan mengaplikasikannya dalam melaksanakan tugas sekaligus menjadi agent of change (agen perubahan) di instansi masing-masing. Sebelumnya, Kepala Bagian Organisasi dan Tatalaksana, Sarimuda Purba SSos MSi dalam laporannya mengatakan bahwa, bimbingan teknis tersebut bertujuan untuk membangun aparatur Negara agar lebih berdaya guna dan berhasil guna dalam mengemban tugas umum pemerintahan dan pembangunan nasional, menciptakan birokrasi pemerintahan yang professional dengan berkarakteristik, berintegrasi, berkinerja tinggi, bebas dari KKN, mampu melayani public, netral, sejahtera, berdedikasi dan memegang teguh nilai-nilai dasar dan kode etik aparatur Negara serta melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap system penyelenggaraan pemerintahan terutama meyangkut aspekaspek kelembagaan (organisasi), ketatalaksanaan (busines proses) dan sumber daya manusia aparatur. Menurut Sarimuda, bimbingan teknis ini diikuti oleh peserta yang terdiri dari Dinas,badan, kantor, secretariat DPRD, Satpol PP, Inspektur, masing-masing sebanyak 2 orang. Namun untuk peserta dari bagian, Rumah Sakit umum daerah, kantor, Kecamatan, masing-masing sebanyak 1 orang. Bimtek tersebut dilaksanakan mulai tanggal 16 s/d 18 Juni 2014. Selama berlangsungnya bimbingan teknis para peserta mengikuti materi bimtek yaitu, Juknis Penyusunan Penetapan dan Penerapan standar pelayanan, Standar Operasional Prosedur (SOP) dan SPP (Standard Pelayanan Publik). Semua materi tersebut disajikan oleh Patarida Sitorus SH dan Muti Sinaga SE dari Biro Orta Sumut,.(sur)
Binjai Dapat 127 Medali Di Porwilsu 2014 BINJAI (Berita): Kontingen olahraga Kota Binjai menuai hasil positif di Pekan Olahraga Wilayah Sumatera Utara (Porwilsu) 2014 yang berlahir, Selasa (17/6) kemarin, setelah berhasil mendulang 127 medali dari keikutsertaan 162 atletnya di 11 cabang olahraga berbeda. Raihan medali meliputi 41 emas, 48 perak, dan 38 perunggu. Atas pencapaian itu, Kotingen Olahraga Kota Binjai dipastikan meloloskan seluruh altetnya mengikuti Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu), yang rencananya akan digelar mulai 9 November 2014 mendatang di Kota Medan. “Kita bersyukur hasilnya sangat memuaskan. Apalagi seluruh atlet yang kita kutsertakan itu adalah putra-putri asli Kota Binjai,” ungkap Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Binjai Juli Sawitma Nasution didampingi Sekretaris Umum (Sekum) Pantjo Harimona dan Staf Humas Arma Delisa saat menggelar konferensi pers di kantornya, Rabu (18/6) siang. Menurut Sawitma, atletik menjadi cabang
olahraga penyumbang medali terbanyak Kotingen Kota Binjai dengan 19 medali. Disusul pencak silat 21 medali, angkat berat dan binaraga 19 medali, gulat 14 medali, tinju 13 medali, karate 13 medali, bulu tangkis 10 medali, tenis meja 9 medali, bola voli 2 medali, sepakbola 1 medali. Sedangkan cabang olahraga catur gagal mempersembahkan satu medali pun bagi Kontingen Kota Binjai. Sebaliknya untuk raihan medali emas, cabang olahraga tinju menjadi penyumbang terbanyak bagi Kontingen Kota Binjai dengan 10 medali, Disusul atletik 8 medali, angkat berat dan binaraga 6 medali, pencak silat 5 medali, karate 4 medali, gulat 3 medali, bulu tangkis 3 medali, dan tenis meja 2 medali. Lebih jauh Sawitma berharap hasil positif yang diraih kontingen olahraga Kota Binjai di Porwilsu itu bisa dipertahankan seluruh altet saat berlaga di Porprovsu 2014 mendatang, atau minimal mampu menempatkan Kota Binjai duduk di posisi 5 besar di antara 33 kontingen olahraga kabupaten/kota lainnya. (ph)
Berita Sore
Aceh
Jumat 20 Juni 2014
9
KIP Agara Belum Sosialisasi KUTACANE (Berita): Menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan berlangsung pada 9 Juli mendatang,Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Tenggara belum juga melaksanakan sosialisasi. Padahal menurut beberapa komisioner KIP Agara, yaitu Suidrman dan Zailani akan ada pengurangan sedikitnya 102 Tempat Pemungu-
tan Suara (TPS) oleh KPU pusat, namun anehnya hingga kini banyak pihak dan masyarakat luas di Aceh Tenggara yang tak mengetahui adanya
pengurangan TPS tersebut. Menurut,Sudirman,pada pemilu legsilatif 2014, jumlah TPS di Agara sekitar 518 TPS, kini mengalami pengurangan menjadi 416 TPS dan itu sudah menjadi keputusan resmi dari KPU pusat. Sehinggaa anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) pun akan semakin berkurang jumlah-
nya,tapi hingga saat ini KIP Agara belum juga menyusun KPPS untuk pelaksanaan Pilpres 2014 karena terbentur adanya pengurangan 102 TPS di Aceh Tenggara. Sementara itu, berdasarkan informasi yang dihimpun pada pelaksanaan Pilpres kali
ini KIP Aceh Tenggara tak ada melakukan pendataan ulang atau pemutakhiran data pemilih, sosialisasi dan bimtek. Bukan hanya itu saja,KIP Agara belum juga merekrut ulang petugas KPPS, sementara informasinya ada pengurangan TPS di Aceh Tenggara,
sudah tentu akan ada revisi dan pengurangan petugas KPPS di Agara untuk Pilpres pada 9 April 2014 yang hanya tinggal beberapa hari lagi,kata Pajriansyah Ketua LSM GeBraK Aceh Tenggara, kepada Berita, Rabu (18/6) di Kutacane. (jp/aie) Berita Sore/ist
Bupati Aceh Tengah Nasaruddin mendapatkan ucapan selamat dari wakil Presiden RI, Budiono, usai menerima penghargaan MKK di Surabaya.
Berkas Tersangka Korupsi BKP-Luh Agara Sudah Ke Kejari KUTACANE (Berita): Penyidik Tipikor Polres Agara telah menetapkan tiga tersangka, yaitu mantan Kepala BKPluh Agara waktu itu,Ir.Ishak Bukhari, MM (saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Agara), Bendahara BKPluh Agara, Samsir Alam dan PPK Proyek Arsad Adami. Penetapan itu terkait kasus dugaan korupsi di Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan (BKP-luh) Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) pada dana Bantuan sosial (Bansos) program Desa Mandiri Pangan (Demapan) tahun 2010. Berdasarkan audit dari Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Aceh, dugaan korupsi Demapan BKPluh itu kerugian negara ditaksir sekitar Rp 278 juta. Hal itukata Kapolres Agara, AKBP Trisno didampingi Kasat Reskrim Iptu Benito Herleandra dan Kanit Tipikor Polres Agara, Ipda Bustani SH,kepada wartawan, Selasa (17/6) di Mapolres Agara. “Pihak Polres Agara sudah melimpahkan kasus dugaan korupsi Demanpan tahun 2010 di BKPluh Agara itu ke Kejari Kutacane, sekitar dua pekan lalu, karena sudah P21,” ujar Kapolres Agara. “Secara terpisah,Kejari Kutacane, Edi Dikdaya, SH.M.Si, kepada wartawan mengatakan, dan mengakui telah menerima berkas kasus korupsi Demapan BKPluh Aceh Tenggara tahun 2010,dan kita akan membuat dakwaan secepatnya terhadap ketiga ter-
sangka kasus Demapan itu. Kita akan secepatnya meneliti dan mencermati kelengkapan berkas itu sebelum kita limpahkan ke Pengadilan Negeri Kutacane,” ujarnya. Sebelumnya Koordinator LSM GeRaK Aceh,Askhalani, kepada, Berita, via Hp selulernya, beberapa waktu lalu,meminta dan mendesak kepolisian Polres Agara untuk segera menahan para tersangka dugaan korupsi Bansos Demapan BKPluh Agara tahun 2010, itu sangat penting dilakukan sehingga ada kepastian hukum dalam kasus tersebut, sebab para tersangka dalam kasus itu secara hukum sudah ditetapkan dan GeRaK juga berharap agar pihak aparat penegak hukum dapat sesegera mungkin menuntaskan kasus tersebut,ujar Askhalani. Hal senada juga diutarakan,Bupati LSM Lira Aceh Tenggara,M Saleh Selian, kepada Berita,Rabu (18/6) di Mina CafÈ Kutacane, mengatakan agar pihak penegak hukum di Agara tidak tebang pilih dalam berbagai penanganan sejumlah dugaan kasus korupsi yang ada di Aceh Tenggara. “Kita mengharapkan agar para tersangka dugaan korupsi bansos Demapan di BKPluh Agara itu untuk secepatnya di tahan, jangan lagi ada upaya untuk dilakukan penangguhan baik di ranah Polres Agara maupun di kejaksaan Kutacane, sebab hal itu tidak akan memberi efek jera bagi para tersangka kasus dugaan korupsi di Aceh Tenggara,” kata Saleh. (jp/aie)
Dinas Peternakan Agara Tolak 1.300 Ekor Bebek KUTACANE (Berita): Dinas Kesehatan Hewan dan Peternakan (Diskeswannak) Kabupaten Aceh Tenggara (Agara), Selasa (17/6), membatalkan penyaluran bebek, bantuan perdana sebanyak 1.300 ekor kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Ketambe. Penolakan bantuan bebek itu dilakukan Diskeswannak Agara karena tak sesuai spesifikasi dengan ketentuan yang telah ditetapkan antara rekanan/kontraktor dan Diskeswannak. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK),Dinas Kesehatan Hewan dan Peternakan Agara,Drh. Zuraini, kepada wartawan, pihaknya telah menolak bebek bantuan yang telah disediakan pihak rekanan sebanyak 1.300 ekor.
Hal itu dikarenakan bebek tersebut tak sesuai spek baik ukuran maupun beratnya, seharusnya bebek bantuan dari Dinas Peternakan Agara itu beratnya 1,2 kg hingga 1,4 kg per ekor dan bulunya cukup, tetapi bebek yang disediakan pihak rekanan/kontraktor tak sesuai pencapain bobot dan berat yang telah disepakati,ujar Zuraini. Kepala Dinas Kesehatan Hewan dan Peternakan Agara, Ir. M Sragafa, beberapa waktu lalu juga sempat menyatakan agar semua bantuan yang selama ini telah disalurkan Dinas Kesehatan Hewan dan Peternakan Aceh Tenggara, dapat dibudidayakan dan dijaga dengan sebaik-baiknya. (jp/aie)
Festival Sabang Fair 2014 Resmi Dibuka SABANG (Berita): Gubernur Aceh dr H Zaini Abdullah yang diwakili Asisten Pemerintahan Sekda Aceh, Dr. Iskandar A Gani, membuka secara resmi perhelatan seni budaya bertajuk ìFestival Sabang Fair (FSF) 2014? di Taman Sabang Fair Pulau Weh, Kota Sabang, Rabu (18/6). Pembukaan ditandai dengan penabuhan Rapaíi oleh Iskandar A Gani didampingi Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan BNPP, Dr Ir Suhatmansyah M.Si, Walikota Sabang, Zulkifli H Adam, Kadisbudpar Aceh, Reza Fahlevi dan unsur Muspida Kota Sabang. FSF akan digelar hingga 24 Juni mendatang, yang bertepatan dengan peringatan HUT ke-49 Kota Sabang. Festival ini merupakan ajang dalam rangka menggali, mengembangkan nilai seni budaya serta melestarikan dan memelihara khasanah budaya bangsa serta memperkenalkan potensi-potensi pariwisata di Bumi Serambi Mekkah. Dalam festival ini, tidak kurang dari 23 kabupaten/kota di Aceh akan menampilkan kekayaan dan kearifan daerah masing-masing melalui kegiatan-kegiatan lomba, pameran dan ekshibisi seni. “Suatu kewajiban bagi kita sebagai generasi penerus untuk mempertahankan dan mengembangkan identitas ke-Aceh-an ini,” kata Gubernur Aceh, dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Pemerintahan Iskandar A Gani Menurut Gubernur, ada dua tujuan utama pelaksanaan FSF ini, yaitu tujuan bersifat internal dan tujuan eksternal. Untuk tujuan internal, FSF dimaksudkan untuk melestarikan adat dan budaya Aceh serta membangun kebersamaan bagi seluruh sub etnis yang ada di Aceh ini. Sedangkan tujuan eksternalnya adalah untuk memperkenalkan Aceh — khususnya Sabang — sebagai salah satu tujuan wisata bagi dunia internasional. “Dengan kata lain, FSF adalah arena untuk membangun kekompakan masyarakat
Aceh sebagaimana tema yang diusung kegiatan ini, yakni Semangat Dalam Kebersamaan,” jelasnya. Melalui semangat FSF ini, Gubernur berharap masyarakat Aceh semakin bersatu dan membangun kekompakan dalam mengisi pembangunan. “Karena dengan kebersamaan, kita tentu semakin kuat dan disegani oleh bangsa lain,” ujarnya. Pemerintah Aceh, kata Zaini Abdullah,juga berkomitmen dan mendukung menyelenggarakan kegiatan ini setiap tahun. “Dengan harapan kedepan setiap tahun pelaksanaan Festival Sabang Fair ini terus berkembang dan membesar menjadi kalender Event Budaya Asia Tenggara,” pungkasnya. Lokomotif Pariwisata Aceh Walikota Sabang Zulkifli H Adam mengatakan, pelaksanaan Festival Sabang Fair 2014 (FSF) merupakan event pembinaan inspiratif bagi perkembangan Seni Budaya dan Pameran Kreatifitas Daerah Kabupaten/Kota se- Aceh. “Kita perkenalkan kehidupan masyarakat Aceh yang berbudaya Islami pada setiap wisatawan dan sekaligus sebagai filter dalam mempertahankan budaya daerah dari pengaruh negatif budaya asing,” terang Walikota Sabang, Zulkifli H Adam terkait penyelenggaraan Festival Sabang Fair 2014. Walikota berharap, Sabang dapat dijadikan motor penggerak atau lokomotif perkembangan pariwisata di Aceh dan menjadi sumber pendapatan Aceh secara umum seiring terbukanya akses ekonomi ke luar negeri hingga ke eropa dan belahan dunia lainya. Pembukaan FSF 2014 turut dihadiri puluhan pejabat dari sejumlah kementerian, para Kepala SKPA lingkup Pemerintah Aceh, perwakilan bupati/walikota se-Aceh, Muspida Kota Sabang, jajaran SKPK Kota Sabang, perwakilan ormas, para budayawan dan serta undangan dan pengunjung FSF yang datang dari berbagai daerah, termasuk wisatawan asing. (jbr)
Aceh Tengah Terima Dua Penghargaan
Berita Sore/Syaf
Personil Polres Abdya bersama anggota TNI dari Subdenpom Blangpidie, memeriksa sejumlah kendaraan dalam rangka cipta kondisi (cipkon) jelang pemilihan calon presiden dan calon wakil presiden pada 9 Juli mendatang, Foto direkam, Kamis (19/6).
Polres Abdya Gelar Razia Cipkon MANGGENG RAYA (Berita): Razia cipta kondisi (Cipkon) terus dilakukan Ja-jaran Polres Aceh Barat Daya (Abdya) menjelang pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres), pada 09 Juli mendatang. Razia kendaraan itu berlangsung di perepatan Jalan Nasional Menuju Komplek Perkantoran Abdya, Kamis (19/6) pagi, sebelumnya razia yang sama juga sudah dilakukan pada malamnya di Jalan Nasional tepatnya depan Kantor Polsek Kecamatan Tangan-Tangan, pada selasa malam (17/6). Petugas melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah kendaraan roda empat yang diduga memiliki senjata api, senjata tajam, bahan peledak dan narkoba, selain itu, petugas juga memeriksa sepeda motor (sepmor) yang tidak di-
lengkapi surat-surat kendaraan dan menggunakan knalpot bolong serta tidak memakai helm. “Kita saat ini melaksanakan operasi rutin, sesuai dengan perintah dari atasan untuk menggelar razia cipta kondisi dalam rangka mendekati pemilihan capres dan cawapres,” kata Kapolres Abdya, AKBP Eko Budi Susilo Sik, melalui Kabag Ops Polres Abdya, Kompol Muslim S.Ag disela berlangsunya razia gabungan yang melibatkan sejumlah personil Polres Abdya dan Personil Subdenpom Blangpidie. Dia menyebutkan, selain kelengkapan surat-surat semua jenis kendaraan, sasaran utama razia ini adalah terhadap pengendara yang memiliki Senpi, Sajam, Bahan Peledak dan Narkoba, kemudian juga mengedepankan
preventif bagi pengendara. “Sejauh ini belum ada yang ditemukan jenis pelanggaran yang dimaksud tersebut, namun mengenai pengendara yang tidak memakai helm, akan kita ingatkan untuk menggunakan helm, tapi tidak dilakukan penilangan bagi mereka yang memilik kelengkapan surat-surat kendaraan,” sebut Muslim. Selain itu, tambah Muslim, di dalam razia tersebut juga untuk menegakkan tata tertib berlalu lintas bagi pengguna jalan, terutama untuk keselamatan pengendara. “Operasi ini akan terus dilakukan dalam rangka jelang Pilpres dan cawapres termasuk pada bulan ramadhan nanti, mendekati operasi ketupat kami akan terus lakukan razia juga demi menekan angka kejahatan dan kriminalitas,” demikian Muslim. (cza)
Abdya Siapkan Ratusan Ton Bibit Gratis Hadapi MT 2014 MANGGENG RAYA (Berita): Menghadapi musim tanam (MT) rendengan tahun 2014, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pertanian dan Peternakan (Distannak) setempat, menyiapkan 257 ton bibit dari beragam varietas unggul untuk dibagikan secara gratis kepada seluruh petani yang tersebar dalam sembilan kecamatan di kabupaten setempat. Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distannak) Abdya, Ir Adusmin melalui Kabid Produksi, Ir Hamdan, Kamis (19/6) menyebutkan, 257 ton bibit padi tersebut didatangkan dari penangkaran Abdya dan dari luar Abdya yang telah diawasi oleh pihak balai pengawasan bibit Provinsi Aceh. Selain itu, pengadaan bibit gratis dari sumber anggaran pendapatan belanja kabupa-
ten (APBK) tahun 2014 ini untuk para petani merupakan sesuatu upaya untuk mendorong produksi padi di Abdya serta untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional. “Bibit itu merupakan bibit unggul dibawah pengawasan balai benih, jadi dapat dipastikan mutu dan kualitasnya terjamin,” sebut Hamdan. Dikatakan, para petani tidak perlu merasa khawatir akan kekurangan bibit unggul, karena kebutuhan bibit telah diantisipasi Pemkab Abdya, sehingga penggarapan lahan persawahan seluas 11.178 hektare itu nantinya akan berjalan sesuai dengan program tanam serentak yang telah disepakati oleh seluruh petani dan pemerintah daerah. Ditambahkan Hamdan, Distannak Abdya juga akan melakukan perluasan pengembangan varietas padi lo-
Pengeroyok Kader PNA Dihukum 4 Bulan LHOKSUKON (Berita): Tiga terdakwa kasus pengeroyokan kader Partai Nasional Aceh (PNA) Amran, M Kaoi, keduanya warga Lhoksukon dan Abubakar asal Lapang, Aceh Utara, divonis masing-masing 4 bulan penjara di Pengadilan Negeri Lhoksukon, Rabu (18/6). Majelis hakim diketuai Abdul Wahab SH dibantu Hakim Anggota Teuku Almdyan SH dan Mustabsyirah SH, menyatakan para terdakwa terbukti bersalah melanggar pasal 170 KUHP, tentang penganiayaan di depan umum. Namun, ketiganya tidak ditahan di sel tahanan dan tetap berstatus sebagai tahanan rumah seperti sebelum divonis. Vonis ini juga lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penunut Umum (JPU) yang menuntut para terdakwa diganjar hukuman masing-masing 8 bulan penjara. Tapi, JPU belum menyatakan banding atau menerima putusan tersebut. Begitu juga dengan para terdakwa. Seperti diberitakan sebelumnya, seorang kader PNA, Ramli alias Laong, 29, warga Desa Kuala Cangkoi, Kec. Lapang, Aceh Utara, dianiaya sekelompok orang gara-gara menurunkan dan membuang bendera Partai Aceh (PA), di seputaran Keude Lapang, Rabu 15 Januari 2014 lalu. Di hadapan polisi, korban mengaku dianiaya oleh kader PA yang juga mantan kombatan GAM. Namun, petinggi PA di kawasan Lapang menyatakan yang mengeroyok korban adalah massa.(myr)
kal andalan yaitu Sigupai seluas 60 hekatare yang penanamannya akan disebar diberbagai areal persawahan. Dengan adanya program pengadaan bibit padi unggul ini, pihaknya merasa yakin kalau hasil produksi padi pada MT rendengan tahun 2014 mengalami peningkatan. “Pada MT tahun lalu kita menargetkan sekitar 7,5 ton per hektare, namun karena beratnya serangan hama yang melanda tanaman padi para petani, akhirnya hasil panen menjadi merosot, namun pada tahun ini kita berupaya agar hasil maksimal akan tercapai dan semoga saja hama ganas itu tidak kembali merusak tanaman padi petani Abdya,” ujarnya. Lebih lanjut, Hamdan mengatakan, MT rendengan tahun 2014 ini juga dilengkapi dengan pupuk bersubsidi, sehingga dengan adanya pupuk itu, beban para petani akan menjadi ringan dalam memenuhi kebutuhan asupan tanaman padi, sama halnya dengan MT tahun lalu, petani Abdya dengan mudah memenuhi asupan tanaman padi karena adanya pupuk bersubsidi meskipun terjadi banyak kendala yang juga sempat membuat para petani setempat merasa khawatir dan takut tidak kebagian pupuk. Pihaknya berupaya mendongkrak hasil panen petani sebagai upaya agar target produksi tahun ini bisa tercapai. Hal itu dilakukan dengan mengoptimal berbagai potensi dan sumber daya yang ada, salah satunya dengan memperluas pola tanam padi di kalangan petani. Oleh karena itu, dukungan dari seluruh masyarakat untuk mewujudkan cita-cita daerah itu sangat diharapkan disamping adanya kerjasama petani dengan Distannak serta balai penyuluh.(cza)
NEGERI berhawa dingin di pusat Aceh, mendapat dua penghargaan sekaligus dalam bulan ini. Penghargaan pertama, atas peran aktif dalam meningkatkan pembangunan bidang pertanian. Penghargaan itu diterima Bupati Aceh Tengah saat dilangsungkan penutupan Pekan Nasional (Penas) XIV Petani Nelayan tahun 2014 di Malang. Dua hari kemudian kembali penghargaan diterima Aceh Tengah. Kali ini penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK), yang diterima Ir. Nasaruddin, Bupati Aceh Tengah, Sabtu (14/6) di Surabaya, saat dilangsungkan Peringatan Hari Keluarga Nasional, Sabtu,(14/6), yang dihadiri wakil Presiden RI, Budiono. Ketua Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (Perhiptani), provinsi Aceh ini, mendapatkan dua penghargaan yang resmi dari pemerintah, karena keberhasilannya dalam pembangunan pertanian dan keluarga berencana. Nas, panggilan akrab bupati, sebelum menjabat sebagai bupati, memang spesialis penyuluh pertanian. Pernah bertugas sebagai penyuluh pertanian di Aceh Timur, Banda Aceh, Aceh Barat, Aceh Tenggara, akhirnya kembali ke Aceh Tengah. Penghargaan dalam bidang pertanian ini, menurut Kabag Humas Pemda Aceh Tengah, Mustafa Kamal, dalam penjelasan kepada Waspada, Kamis (19/6) merupakan wujud perhatian pemerintah daerah selama ini dalam bidang pertanian secara umum. Pertanian secara umum meliputi kehutanan, perkebunan, perikanan, perternakan, pertanian tanaman pangan, serta penyuluhan ketahanan pangan. “ Bupati Nasaruddin dinilai sebagai sosok yang telah berperan aktif untuk peningkatan pembangunan pertanian dalam segala aspek di tingkat daerah,” ujar Mustafa Kamal. Sementara penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK) sebagai bentuk prestasi di bidang penanganan kependudukan dan Keluarga Berencana. Bupati berhak mendapatkan penghargaan itu, atas capaian dalam optimalisasi program Keluarga Berencana, dan penghargaan ini diberikan setelah melalui beberapa tahapan seleksi oleh BKKBN pusat. Selama ini Pemkab Aceh Tengah memberi dukungan fasilitas lini depan untuk melayani program keluarga berencana dengan sebaik-baiknya. Membangun pos di setiap kampung, agar dapat senantiasa dikunjungi oleh ibu ibu terutama yang memerlukan pelayanan KB, sebut bupati Aceh Tengah, menjawab Waspada, Kamis (19/6) via selularnya. Nas, panggilan akrab bupati, menyadari petugas masih sangat terbatas, oleh karenanya Pemda setempat menambah tenaga pendamping yang diberi honorarium daerah untuk menangani program KB. “Dengan upaya tersebut, kita upayakan program KB bisa lebih luas menjangkau seluruh keluarga, walaupun berada daerah terpencil,” tutur Nas. Atas dua penghargaan itu, Nasaruddin, kepada Waspada menjelaskan, komitmennya untuk meningkatkan capaian yang telah diraih agar lebih baik kedepan. “Tentu kita tidak cepat berpuas diri dengan apa yang sudah diraih, karena yang terpenting adalah masyarakat dapat merasakan pelayanan lebih baik dari sebelumnya,” sebut bupati. Penghargaan itu, sebut Nas, panggilan akrab bupati, sebagai wujud legalisasi hasil kerja selama ini di bidang pertanian dan pelayanan Keluarga Berencana. Menurut Nasaruddin masih banyak potensi daerah yang belum dimanfaatkan dengan optimal dan jika dikelola mampu memberi dampak masif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Misalnya, sumberdaya pariwisata, agrobisnis, agro wisata, maupun potensi sumberdaya fossil dan logam mulia yang masih terus dilakukan eksplorasi. “Masih banyak pekerjaan rumah yang harus mendapat perhatian dan melibatkan seluruh pihak, termasuk masyarakat sebagai pemain utama,” ujarnya. (bgy)
Walikota Banda Aceh Dilantik BANDA ACEH (Berita): Gubernur Aceh dr Zaini Abdullah atas nama Presiden Republik Indonesia, Senin (16/6) secara resmi melantik Hj. Illiza Saíaduddin Djamal, SE dari jabatan sebelumnya Pelaksana Harian (Plh) Walikota Banda Aceh menjadi Walikota Banda Aceh definitif sisa masa jabatan tahun 2012 sampai dengan 2017. Upacara ataupun prosesi pelantikan dilakukan di ruang rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh. Prosesi pelantikan walikota itu sendiri berlangsung dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRK Banda Aceh dalam rangka pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Walikota Banda Aceh sisa masa jabatan tahun 2012-2017 yang dipimpin langsung Ketua DPRK Banda Aceh Yudi Kurnia, SE. Pengamatan Berita, selain dihadiri seluruh Anggota DPRK Banda Aceh, pada pelantikan Walikota Illiza juga turut dihadiri Ketua DPRA Hasbi Abdullah, bebrapa Anggota DPR RI asal Aceh, Sekda Aceh, seluruh kepala SKPK Banda Aceh, para Camat dan Keuchik se Kota Banda Aceh. Dalam sambutannya pada pelantikan Walikota Banda Aceh antara lain Gubernur Aceh Zaini Abdullah meminta Illiza untuk bertanggungjawab memelihara dan menyelamatkan Pancasila berdasarkan Undang-undang Dasar RI tahun 1945 dan menyelamatkan kesejahteraan masyarakat. Sebelumnya Illiza Sa’aduddin Djamal merupakan Wakil walikota Banda Aceh berpasangan dengan almarhum Mawardi Nurdin yang meninggal dunia pada tanggal 8 Februari 2014. Mereka terpilih menjadi Walikota dan Wakil walikota untuk kedua kalinya melalui Pilkada tahun 2012, dengan masa jabatan sampai dengan 4 Juli 2017. Dalam acara pelantikan Walikota, Senin (16/6) Gubernur Zaini Abdullah juga menyerahkan penghargaan sebagai pelopor Bapak Pembangunan Kota Banda Aceh kepada Almarhum Mawardi Nurdin, mantan Walikota Banda Aceh yang diterima langsung oleh salah seorang putra Mawardi, Rinza Adrial Sandy. (mwn)
Dayung Putra 200 M Dragon Boat Masuki Babak Final
Berita Sore/Edy Saputra
Perahu Naga (Dragon Boat) Aceh Timur Bersaing ketat denggan Semelue dan Banda Aceh dan Aceh Timur merebut mendali emas.
ACEH TIMUR (Berita): Lomba dayung putra 200 meter pada Pora Aceh Timur memasuki babak pinal serta lomba perahu Dragon Boat atau Perahu Naga telah memasuki babak pinal dan diperlombakan pada lokasi didermaga Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Kecamatan Rantau Selamat, Rabu (17/6). Pada arena Lomba dayung 200 meter kayak1 Putra utuk juara 1. Berhak atas Mendali Emas direbut oleh Semelue,atas nama Dekron Irawan. Sementara untuk juara 2 mendapat mendali Perak diraih oleh Banda atas nama Aceh Rahmad. Sedangkan juara 3 medali perunggu diambil oleh Aceh Singkil, Asmanuddin, sementara untuk 200 meter 2 kayak putra, 1 mendali emas, Banda Aceh, juara 2 mendali perak, Aceh Singkil. Juara 3 mendali perunggu Aceh Selatan, sementara untuk dayung putri kemarin telah menyelesaikan perlombaan. Sedangka untuk 200 meter Kayak 4 putra juara 1, untuk mendali emas diraih oleh Aceh Singkil,sedangkan juara 2
mendali perak diraih oleh Banda Aceh dan untuk juara 3 mendali perunggu diberikan kepada Sabang. Untuk kelas yang paling ditunggu tunggu penonton yakni DRAGON BOAT ( Perahu Naga -Red ) 1000 meter putra dan putri yang diikuti oleh Aceh Tenggah, Semelu, Aceh Timur, Singkil, Aceh Selatan, Banda Aceh, Aceh Utara dan khusus untuk Dragon Boat langsung pinal guna merebutkan mendali emas, perak, dan perunggu , untuk mendali emas pada kelas ini direbut oleh Aceh Timur. Dan mendali perak direbut oleh Semelu serta mendali perunggu diraih Banda Aceh. Sementara itu untuk dari 16 emas yang di perebutkan dalam lomba dayung pada Pora Ke XII Aceh Timur, mendali emas terbanyak diraih oleh Semelue dengan 7 emas dan disusul banda Aceh 3 emas dan Aceh singkil 1emas. serta Aceh Timur 1 emas dan telah bisa dipastikan bahwa Semelue juara Umum cabang Dayung karna hanya tinggal 4 mendali emas untuk Dragon Boat putra dan putri. (es)
Berita Sore
Internasional
10
Jumat 20 Juni 2014
Pemilu Libya Tetap Digelar di Tengah Kekacauan Politik
Jet Tempur Israel Serang Jalur Gaza
TRIPOLI (Berita): Pemilu nasional Libya akan segera diselenggarakan minggu depan. Pemilu kedua sejak 2011 ini akan tetap digelar pada 25 Juni, meski kekacauan politik masih terjadi di negara itu. Komisi pemilihan Libya telah mempersiapkan pemilu selama satu bulan. Saat ini komisi pemilihan mengadakan latihan pemungutan suara untuk para petugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Sebanyak 1601 TPS di seluruh wilayah Libya telah disiapkan. Persiapan terakhir pemilu menurut komisi pemilihan Libya juga telah dirampungkan. “Kami telah menyelesaikan persiapan terakhir, kami optimis pemilu dapat terselenggara dengan baik, bahkan di Benghazi,” ujar Emad Al-Sayeh, kepala komisi pemilihan Libya pada Reuters, Rabu (18/6). Kondisi Libya tak kunjung stabil sejak penggulingan presiden Muammar Gaddadi pada 2011. Kelompok oposisi yang menjatuhkan Gaddafi menentang Pemerintah Libya dan bertempur dengan oposisi lainnya. Kekacauan terparah terjadi dalam beberapa bulan terakhir, dimana Tentara Nasional Libya (LNA) melancarkan sejumlah serangan di Benghazi. Kelompok oposisi yang dipimpin pensiunan Jenderal Khalifa Haftar ingin membersihkan negara dari kelompok, yang dituding sebagai islam garis keras. Haftar menyalahkan Pemerintah Libya, yang dinilai gagal melakukan tindakan keamanan untuk negara. (rol)
Presiden Ukraina Perintahkan Gencatan Senjata KIEV(Berita): Presiden Ukraina Petro Poroshenko (foto) mengatakan bahwa ia akan segera memerintahkan gencatan senjata sepihak kepada separatis timur sebagai bagian dari rencana mengakhiri krisis, Rabu (18/6). Pengumuman tersebut muncul setelah Poroshenko melakukan pembicaraan telepon dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Ia menjabarkan 14 langkah yang akan diAntara lakukan, termasuk memberikan amnesti pada separatis yang mau meletakan senjata dan memperkuat kontrol di perbatasan Ukraina-Rusia. “Segera setelah itu, kita pasti menerima banyak dukungan pada rencana perdamaian ini,’’ kata Poroshenko, dikutip Aljazirah. Ia juga mengatakan gencatan senjata bertujuan menghindari kekerasan pada separatis. Menteri Pertahanan Mykhailo Koval mengatakan pada wartawan gencatan senjata akan dimulai dalam beberapa hari kedepan. Kantornya mengatakan Putin dan Poroshenko mendiskusikan bahwa gencatan senjata harus dilakukan secara efektif, termasuk dalam pengawasannya.Dalam pernyataan terpisah, Kremlin mengatakan pembicaraan dua presiden itu memungkinkan aksi militer di tenggara Ukraina. Namun langkah ini diharap bisa mengakhiri kekerasan di timur antara pasukan pemerintah Kiev dengan separatis pro Rusia. Dalam pidato pelantikannya pada 7 Juni lalu, Poroshenko berjanji dan bersedia bernegosiasi separatis. Dia juga mengusulkan amnesti bagi separatis, pilkada dilakukan lebih awal dan menyarankan upaya-upaya baru untuk menciptakan lapangan kerja di daerah. (rol)
AFP
Drone milik AS.
Irak Resmi Minta AS Hadapi Militan ISIL BAGHDAD (Berita): Baghdad secara resmi meminta bantuan serangan udara AS untuk melawan kaum militan yang telah menyerang kilang minyak utama Irak dan merebut sejumlah kota penting serta wilayah luas di utara negara itu. Permintaan tersebut menempatkan Presiden AS Barack Obama di bawah tekanan, Kamis (19/ 6), di tengah kecemasan bahwa Irak bakal tercerai-berai. Gedung Putih mengatakan, Obama tidak mengesampingkan serangan semacam itu setelah sebuah ofensif kilat delapan hari para petempur Sunni, yang dipimpin militan Negara Islam Irak dan Levant atau ISIL. Kelompok itu diperkirakan akan dengan cepat masuk ke ibu kota Baghdad. Walau sejumlah pejabat menyebut beberapa kemajuan, ISIL merebut tiga desa di Irak utara, dan India mengatakan bahwa 40 warga negaranya diculik di Mosul, kota yang direbut pemberontak pada awal serangan mereka pekan lalu. “Irak telah secara resmi
meminta Washington untuk membantu dan untuk melakukan serangan udara terhadap kelompok teroris,” kata Menteri Luar Negeri Irak Hoshyar Zebari kepada wartawan di Arab Saudi. Namun, Zebari mengatakan, “Pendekatan militer tidak akan cukup. Kami mengakui perlunya solusi politik yang drastis.” Amerika Serikat telah menghabiskan dana miliaran dollar selama beberapa tahun terakhir untuk melatih dan mempersenjatai pasukan keamanan Irak setelah membubarkan tentara yang dipimpin kaum Sunni, menyusul invasi tahun 2003 yang menggu-
lingkan diktator Saddam Hussein. Washington telah menempatkan sebuah kapal induk ke Teluk dan mengirim sejumlah personel militer untuk meningkatkan penjagaan keamanan kedutaannya di Baghdad. Namun, Obama menegaskan bahwa kembali bertempur di Irak tidak ada dalam rencana. Irak telah bereaksi untuk menghadang serangan militan itu. Perdana Menteri Nouri al Maliki telah memecat sejumlah komandan keamanan yang berkinerja buruk dan bersumpah untuk “menghadapi terorisme dan melawan konspirasi.” “Kami akan memberi (kaum militan) pelajaran dan menyerang mereka,” katanya. Juru bicara keamanan Maliki, Letnan Jenderal Qassem Atta, mengatakan bahwa pasukan keamanan akan segera merebut kembali kontrol penuh atas Tal Afar, sebuah kota kaum Syiah di utara yang terletak di koridor strategis ke Suriah. Ia mengatakan, pe-
rebutan kembali kota itu akan memberikan basis untuk memulai operasi merebut kembali Mosul. Dengan ketegangan regional yang meningkat, Presiden Iran Hassan Rouhani mengatakan, republik Islam itu “akan melakukan segalanya” untuk melindungi tempat-tempat suci Syiah di kota-kota Irak dari serangan militan. Sementara itu, Arab Saudi memperingatkan risiko perang saudara di Irak dengan konsekuensi tak terduga bagi kawasan tersebut. Adapun Uni Emirat Arab telah memanggil pulang duta besarnya di Baghdad. Sementara itu, Menteri Pertahanan AS Chuck Hagel menyalahkan bahwa agenda sektarian pemerintah yang dipimpin kaum Syiah telah memicu munculnya kelompok militan itu. “Pemerintahan Irak saat ini tidak pernah memenuhi komitmen yang dibuatnya untuk menyelenggarakan pemerintahan bersamasama kalangan Sunni, Kurdi, dan Syiah,” katanya. (kcm)
Pangeran Felipe Jadi Raja Spanyol bbc
Protes gerakan anti-korupsi.
China Penjarakan Aktivis Anti-Korupsi BEIJING (Berita): Pemerintah China resmi menjatuhkan hukuman penjara bagi tiga aktivis anti-korupsi. Ketiga orang ini ditahan setelah menyerukan agar seluruh pejabat di China mau membuka seluruh kekayaannya. Dua dari tiga aktivis, Wei Zhongpin dan Liu Ping, menurut keterangan pengacaranya, dijatuhi hukuman enam setengah tahun. Sementara, seorang aktivis lain Li Sihua mendapatkan hukuman penjara singkat. Dalam keterangannya, Otoritas China menyatakan, ketiga aktivis ini ditahan setelah mengambil foto spanduk yang berkaitan dengan tuntutan agar setiap pejabat China mengungkap seluruh aset mereka. Dilansir dari BBC, Kamis (19/6), menurut Pengadilan China, yang dilakukan ketiga aktivis tersebut dapat memicu kekacauan. Di samping tuduhan tersebut, Liu dan Wei juga terbukti menggelar unjuk rasa tanpa izin. Pemerintah China saat ini tengah melakukan kampanye anti-korupsi. Hal ini terkait dengan naiknya angka korupsi di negara dengan populasi terbesar di dunia tersebut. Walau begitu, Pemerintah China tetap melakukan penangkapan aktivis anti-korupsi. Termasuk dengan penangkapan pemimpin gerakan anti-korupsi China, Xu Zhiyong. (ok)
MADRID (Berita): Spanyol akhirnya memiliki Raja baru. Pangeran Felipe resmi menjadi orang nomor satu di Negeri Matador setelah ayahnya Raja Juan Carlos menandatangani serah terima jabatan Raja Spanyol. Setelah resmi Pangeran Felipe diangkat jadi Raja, Juan Carlos segera berkomentar. Diyakininya, Pangeran Felipe adalah sosok yang tepat untuk menjadi Raja Spanyol. “(Raja Felipe) saat ini harus memiliki kematangan, persiapan dan rasa tanggungjawab sebagai Raja,” sebut Juan Carlos seperti dikutip dari CNN, Kamis (19/6). Seperti diketahui, di akhir kekuasaan dari Raja Juan Carlos, keluarga kerajaan Spanyol dihantam tuduhan korupsi. Korupsi tersebut dilakukan oleh putri tertua Raja Juan Carlos, Christina. Putri Christina dituduh melakukan penggelapan pa-
Reuters
Sesaat setelah menjadi Pangeran Felipe memeluk ayahnya Raja Juan Carlos jak dan pencucian uang. Bahkan karena tuduhan tersebut Putri Christina harus berhadapan dengan Pengadilan Spanyol dan dipanggilnya keluarga kerajaan Spanyol ke pengadilan merupakan pertama kali terjadi dalam sejarah.
Raja Juan Carlos Tak Hadiri Pelantikan Acara penting itu dipastikan tidak dihadiri Raja Spanyol yang baru turun tahta, Juan Carlos. Juan Carlos menyebut absen dirinya pada pengambilan sumpah anaknya, Pangeran
Felipe, dilakukan demi memberi porsi yang lebih besar bagi upacara tersebut. Selain acara pelantikan, resepsi bersama 2.000 tamu sehabis pengambilan sumpah juga tidak akan dihadiri Raja Juan Carlos. Dilansir dari Reuters, Kamis (19/6), walau tidak menghadiri pengambilan sumpah, Juan Carlos tetap akan menemani Pangeran Felipe ketika dia menemui warga Spanyol sesaat setelah pelantikan. Raja Juan Carlos turun tahta pada awal bulan ini. Keputusan penting ini diduga diambil Juan Carlos akibat sejumlah kasus korupsi yang mendera keluarga kerajaan Spanyol. Kejadian tersebut diperparah dengan bocornya foto Raja Juan Carlos tengah berburu gajah di Afrika. Parahnya, hobi mahal Juan Carlos ini dilakukannya ketika Spanyol berada dalam titik nadir krisis ekonomi pada 2012. (ok)
GAZA (Berita): Jet tempur Israel melancarkan serangan udara pada Kamis(19/6) dini hari terhadap instalasi pelatihan milik HAMAS di bagian utara Jalur Gaza dan Kota Gaza, kata beberapa pejabat keamanan. Beberapa ledakan mengguncang bagian utara dan tengah Jalur Gaza serta bagian timur dan barat Kota Gaza setelah beberapa jet tempur Israel terbang di atas wilayah daerah kantung Palestina dan melancarkan serangan udara, kata beberapa pejabat keamanan di Kota Gaza. Mereka menambahkan sasarannya adalah kamp pelatihan dan pangkalan milik sayap bersenjata Gerakan Perlawanan Islam (HAMAS), Brigade Al-Qassam. Kepala Keadaan Darurat Ashraf Al-Qedra mengatakan kepada wartawan satu orang Palestina mengalami luka ringan dan dibawa ke Rumah Sakit Shifa di Kota Gaza. Helikopter dan jet Israel telah melancarkan serangan udara pada malam hari terhadap sasaran milik anggota HAMAS di seluruh Jalur Gaza setelah beberapa roket ditembakkan dari daerah kantung tersebut ke Israel, demikian laporan Xinhua , Kamis pagi. Belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan roket itu, tapi Israel menganggap HAMAS bertanggung jawab atas serangan tersebut. Bentrokan antara Israel dan Palestina telah meningkat selama enam hari belakangan, setelah Israel mengumumkan tiga remaja Yahudi diculik oleh gerilyawan Palestina di Tepi Barat Sungai Jordan. Israel secara langsung telah menuduh HAMAS terlibat dalam penculikan itu dan mulai menindas gerakan tersebut di Tepi Barat, dengan menahan lebih dari 200 pemimpinnya, mantah tahanan dan anggota parlemen. Para pemimpin HAMAS, yang tidak membantah atau mengkonfirmasi keterlibatan gerakan itu dalam penculikan tersebut, telah memperingatkan Israel mengenai penindasan Israel di Tepi Barat.(rol)
Pasukan Israel Lepaskan Tembakan ke Mobil Warga Palestina BETHLEHEM (Berita): Pasukan Israel melepaskan tembakan ke arah sebuah kendaraan di Bethlehem. Kendaraan yang diduga milik warga Palestina itu diketahui hendak menabrak prajurit Israel. “Sebuah mobil milik warga Palestina mencoba menabrak prajurit (Israel), di dekat sebuah pos penjagaan di Betlehem,” ujar pihak militer Israeal, seperti dikutip Ma’aN, Kamis (19/ 6). “Prajurit kami merespons tindakan itu dengan melepas tembakan. Sebuah tembakan diketahui mengenai mobil itu,” lanjutnya. Pihak militer Israel diketahui masih mencari tahu keberadaan kendaraan tersebut. Kendaraan menghilang setelah insiden tersebut. Bethlehem terletak di Area A, yang berarti sekira kurang dari 20 persen wilayah Tepi Barat yang berada di bawah kekuasaan Palestina. Wilayah ini juga termasuk dalam kendali militer. Tetapi kota ini justru dipenuhi oleh pangkalan militer Israel, termasuk juga pemukiman untuk warga Yahudi. Wilayah Tepi Barat dan Yerusale Timur adalah bagian dari wilayah Palestina yang dicaplok Israel pada 1967.(ok)
Reuters
Korban pengeboman di acara nonton bareng Piala Dunia di Nigeria.
Sedang Nonton Bareng Dibom, 21 Tewas Nigeria (Berita): Insiden berdarah mewarnai acara nonton bareng Piala Dunia di Nigeria. Sebuah bom meledak di dekat kerumunan pentonton pada Selasa lalu, menewaskan sedikitnya 21 orang. Diberitakan CNN, Rabu 18 Juni 2014, awalnya dilaporkan bahwa insiden ini menewaskan setidaknya 10 orang pada ledakan di Damaturu, negara bagian Yobe. Namun dalam perkembangan penyelidikan diketahui korban berjumlah 21 orang. Menurut sumber rumah sakit, sebanyak 27 orang lainnya terluka. Korban adalah pria dewasa dan remaja. “Semua korban adalah pria dewasa dan remaja, mereka menderita luka bakar, jaringan yang rusak dan tulang hancur,” kata sumber. Menurut Komisaris Polisi Yobe, Sanusi Ruf’ai, bom diletakkan di sebuah becak motor di luar tempat nonton bareng pada laga Brasil-Meksiko itu. Belum diketahui siapa pelakunya, namun wilayah tersebut dikenal sebagai sarang kelompok Boko Haram. Sebelumnya menurut laporan polisi, kelompok radikal ini telah membagikan selebaran dalam tiga bahasa ke berbagai tempat agar tidak menggelar acara nonton bareng. Akibat selebaran ini, warga takut untuk keluar rumah di malam hari untuk nonton bola. “Selebaran dibagikan ke pusat-pusat pertunjukan di Adamawa memperingatkan untuk tidak menggelar acara nonton bareng Piala Dunia. Kami menduga selebaran ini datang dari Boko Haram. Warga takut dan tidak keluar rumah,” kata seorang warga Maina Ularamu.(vv)
Pemilu Afghanistan Dalam Bahaya KABUL (Berita) : Kandidat pemilu presiden Afghanistan Abdullah Abdullah pada Rabu menuntut penghentian penghituangan suara terkait dugaan kecurangan, yang membawa negara itu ke tepi jurang krisis politik di masa pemindahan kekuasaan demokratis pertamanya. Abdullah mengajukan keluhannya menyangkut dugaan kecurangan pada pemilihan ulang Sabtu dengan menuduh lawannya Ashraf Ghani, Presiden Hamid Karzai yang akan habis masa jabatannya dan Komisi Pemilihan Umum Independen (IEC) semuanya terlibat, lapor AFP. Pemilu mulus dipandang sebagai ujian penting atas upaya militer dan sipil internasional selama 13 tahun untuk membangun Afghanistan sejak jatuhnya rezim Taliban pada 2001. Namun pernyataan Abdullah pada Rabu menumbuhkan perselisihan yang dapat memicu instabilitas karena pasukan tempur asing pimpinan AS menarik diri
sebelum akhir tahun ini. “Kami berhenti terlibat dengan komisi (pemilihan umum) dan kami telah meminta para petugas monitor kami agar meninggalkan kantor mereka,” kata Abdullah. “Kami minta proses penghitungan agar dihentikan segera, jika tidak, maka pemilu tidak akan mempunyai legitimasi sama sekali.” Ia menambahkan bahwa “tiap orang tahu ...bahwa sayangnya presiden Afghanistan tidak imparsial” dan bahwa sejumlah kotak-kotak suara dipenuhi dengan kertas suara pada hari sebelum pemilihan umum putaran kedua. Argumen tersebut meledak disamping permintaan dari Perserikatan Bangsa Bangsa dan Amerika Serikat kepada Abdullah dan Ghani agar memberi waktu para petugas untuk melakukan penghitungan dan mengajudikasi keluhan kecurangan. “Penghentian kerja sama Abdullah Abdullah dengan IEC mengejutkan,” kata juru bicara misi PBB Ari Gaitanis
kepada AFP. “Kami menyesalkan langkah ini, dan pada saat yang sama kami akan terus bekerja sama dengan kampanye keduanya dan komisi pemilihan umum.” Abdullah, seorang mantan pejuang perlawanan dan menteri luar negeri, yakin kecurangan menggagalkan kemenangannya pada pemilu presiden 2009, dan telah sering mengatakan bahwa hanya kecurangan-suara lah yang dapat mengggagalkan kemenangannya kali ini. Penghitungan suara akan berlangsung berminggu-minggu, menempatkan Afghanistan ke masa ketidakpastian di saat misi tempur NATO berakhir tahun ini dan ekonomi yang tergantung pada bantuan melemah. Hasil sementara sedianya akan diumumkan pada 2 Juli, sebelum periode keberatan resmi mulai, dan hasil akhir direncanakan pada 22 Juli. PBB mengatakan “perlu mempelajari lebih” setelah Abdullah mengajukan gagasan
pihaknya bisa memainkan peran dalam memecahkan kebuntuan, sementara IEC mengatakan penghitungan suara akan terus berlanjut sesuai jadwal. Lebih Banyak Suara Daripada Pemilih? Kampanye Ghani membela kandidatnya dan mengatakan tuntutan Abdullah tidak dapat dibenarkan. “Kami menolak tuduhan terhadap tim kami, dan menganggap mereka tidak menghormati warga negara yang, meski menghadapi segala ancaman dan masalah, pergi memberikan suara mereka,” kata juru bicara Ghani kepada para wartawan. Dua kandidat maju ke pemilihan ulang sesudah menjadi yang pertama dan kedua pada pemilu yang diikuti delapan orang pada 5 April, ketika Abdullah meraih 45 persen sedangkan Ghani 31,6 persen. Pemilihan ulang Sabtu awalnya dianggap sukses oleh para pejabat Afghanistan dan
negara-negara donor internasional, meski terdapat korban tewas lebih dari 50 orang dalam berbagai serangan Taliban pada hari pemungutan suara. IEC dengan cepat mengumumkan bahwa perkiraan kehadiran lebih dari tujuh juta pemilih — di atas 50 persen dan serupa dengan putaran kedua — namun angka tersebut disambut dengan agak skeptis. “Kehadiran yang dibesarbesarkan...tidak meyakinkan kami,” kata Abdullah kepada para wartawan. Dia mengatakan di sejumlah provinsi bergolak, jumlah pemilih “tidak proposional dengan penduduk wilayah tersebut, belum lagi situasi keamanan”. Jika perselisihan memburuk, gesekan etnis menjadi sebuah keprihatinan. Dukungan Abdullah berbasis minoritas Tajik dan suku-suku bagian utara lain, sedangkan Ghani adalah seorang Pashtun — kelompok etnis terbesar Afghanistan, yang terkuat di kubu
Reuters
Calon presiden Afghanistan (kiri-kanan) Abdullah Abdullah, Qayum Karzai, Abdul Rahim Wardak, Zalmai Rassoul, dan Ashraf Ghani Ahmadzai mengikuti debat pemilu presiden yang pertama di studio saluran televisi lokal di Kabul, Afghanistan, Selasa lalu. Taliban selatan dan timur. Sesudah pemungutan suara ditutup, Gedung Putih memuji keberanian pemilih dan mengatakan pemilu tersebut “sebuah langkah signifikan menuju jalan demokratis Afghanistan”. Sebelas pemilih di provinsi
bagian barat Herat yang jarijari mereka — dicelupkan ke dalam tinta untuk mendaftarkan kertas suara mereka — dipotong oleh para pemberontak. Seluruh pasukan tempur NATO dipastikan akan mundur dari negara itu sebelum
Desember, meskipun 10.000 tentara AS akan tetap tinggal sampai tahun depan. Karzai, yang memerintah sejak jatuhnya Taliban pada 2001, secara konstitusional dilarang maju lagi untuk masa jabatan ketiga. (ant)
Mimbar Jumat
Berita Sore Jumat 20 Juni 2014
11
Memperbarui Iman Oleh: Dr. H. Nahar Alang Abdul Ghani, Lc., MA ULAN Ramadhan delapan hari lagi. Umat Islam dituntut untuk melaksanakan puasanya dengan keimanan dan keikhlasan. Puasa dengan keimanan dan keikhlasan akan dapat m enghapus dosanya yang telah lalu. Rasulullah SAW, bersabda: Barang siapa yang m elaksanakan puasa den gan keim an an dan keikhlasan akan diam pun i dosanya yang telah lalu. Dengan demikian tugas kita untuk mengetahui im an yang benar dan bagaim ana m em pertahankannya bahkan m em perbaharuinya. Sebagian orang menyangka bahwa dengan hanya mengucapkan syahadat dirin ya telah m en jadi seoran g m ukm in dan berhak mendapatkan belas kasih Allah diakhirat kelak. Padahal dirinya sama sekali tidak m elaksanakan kewajibannya sebagai seorang m uslim dan selalu bertindak dengan hanya m enuruti hawa nafsunya saja, tanpa m em perdulikan hukum Allah yang berlaku bagi ham baham baNya. Sebagian lagi mereka menyangka bahwa iman yang ada dalam dirinya itu akan kekal sampai ajal menjemput, sehingga meremehkan im an dan m elakukan suatu kewajiban yang diperintahkan Allah hanya sebatas rutinitas harian atau mingguan saja, tanpa menghayati esensi dari ibadah yang dia lakukan. Mereka tidak sadar bahwa im an yang ada dalam diri seseorang itu bisa bertam bah sehingga ia m am pu m encapai derajat kewalian dan bisa berkurang hingga seseorang bisa terjerumus dalam jurang kekufuran yang itu semua tergantung dengan prilaku serta tindak- tanduk seseorang dalam hidup kesehariannya. Allah m em erintahkan kita untuk selalu m engintrospeksi diri dan selalu m em perbaiki im an. Allah berfirm an yang artinya: “Wahai orang-orang yang berim an, tetaplah berim an kepada Allah dan Rasul-Nya dan kepada kitab yang Allah turunkan kepada Rasul-Nya serta kitab yang Allah turunkan sebelumnya. Barangsiapa yang kafir kepada Allah, m alaikat-m alaikat-Nya, kitab-kitabNya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sesungguhnya orang itu telah sesat sejauh-jauhnya”. (QS. An-nisa’: 136) Im am Ibnu Katsir dalam tafsirnya m engatakan: “Ayat ini tidak terkait dengan tahsil al hashil (yakin agar m ereka berim an; karena m ereka m em ang sudah ada pada orang-orang m ukm in), tetapi terkait dengan takmil al kamil (yakin agar mereka mempunyai iman bertam bah di atas yang sudah ada). Maksudnya, pada ayat di atas Allah memerintahkan orang yang beriman untuk selalu tetap dalam
B
im an dan m em perbaharui im an yang telah ada dalam dirinya sehingga iman yang telah ada itu bisa terus bertambah. Ini ditunjukkan dengan kalim at “ wahai orang-orang yang berim an” yang artinya orang yang betul-betul telah beim an kepada-Nya, bukan dengan kalim at “Hai m an usia atau hai oran g-oran g kafir”. Iman, bertambah dan berkurang Terkadang tanpa disadari, kita m erasakan kenikm atan yang luar biasa ketika beribadah pada Allah, inilah saat-saat iman bertambah. Namun kita juga pernah merasakan dimana iman kita berada dititik yang paling m em prihatinkan, yakni apabila m elakukan m aksiat serta m elakukan perbuatan-perbuatan lain yang dilarang Allah. Inilah sifat m anusia, sifat yang sangat sulit untuk dihilangkan, sifat haqiqi yang melekat dalam diri manusia. Manusia yang selalu berkeluh kesah apabila mengalami kesulitan dan lupa pada penciptanya bila m em peroleh kebahagiaan. Dan hal yang sangat m enghawatirkan adalah bila seseorang berada dalam titik dim ana im anya sedang goyah namun dia tidak cepat-cepat untuk bertaubat dan memperbaharui keim anannya, m aka tidak m ustahil m utiara im an yang telah ditanamkan dalam dirinya semenjak kecil akan hilang seperti hilangnya tanah diatas batu yang tersiram oleh air hujan, bersih tiada berbekas. Rasulullah telah m en ggam barkan dalam sebuah hadisn ya: “Sesun gguhn ya oran g m ukm in apabila m elakukan suatu dosa terbentuklah bintik hitam didalam hatinya. Apabila dia bertaubat, kemudian menghentikan dosa-dosanya dan beristighfar bersihlah daripadanya bintik hitam itu. Dan apabila dia terus melakukan dosa bertam bahlah bintik hitam pada hatinya sehingga tertutuplah seluruh hatinya, itulah karat yang disebut Allah di dalam kitabnya: “sekali-kali tidak (demikian), sebenarnya apa yang mereka usahakan telah menutup hati mereka.” (QS. Al Mutaffifin : 14). (HR. Al Baihaqi) Tips untuk memperbaharui iman Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk m em perbaharui im an seseorang, diantaranya adalah:. Pertam a, den gan selalu m en gucapkan laa ilaaha illallaah. Sebagaimana sabda rasulullah: “Perbaharuilah iman kamu, beliau
MEREKA sungguh m urah hati. Pandangan m atanya, tutur katanya, gesture tubuhnya dan kata-kata yang m eluncur dari m ulutnya. Ada anak-anak, para gadis, para pem uda, kaum ibu dan bapak-bapak yang berkum pul m enyam but kedatangan saya bersam a tiga orang tem an. Sungguh hati saya jadi ’berbunga-bunga’ karenanya. Mereka adalah orang-orang yang m asuk dalam kelom pok m asyarakat m enengah ke bawah, atau lebih pas-nya adalah kelom pok bawah. Ada yang berladang, penarik beca, buruh, penjaja kue dan berbagai bentuk pekerjaan kasar lainnya. Di kam pun g itu m ereka hidup berkelom pok, dalam suatu jam aah yang disebut; Ahm adiyah. Mereka adalah orang yang hidup dalam pengakuannya pada kepemimpinan Mirza Ghulam Ahmad beserta ajaran-ajarannya. Selanjutnya saya tidak berm aksud m engupas tentang apa dan bagaim ana ajaran kelom pok yang telah dinyatakan sesat oleh MUI ini. Tapi satu hal yang pasti bahwa orang-orang sederhana yang saya jumpai hari itu adalah orang-orang yang juga berusaha m encari kebenaran. Mereka hanya tahu bahwa ilmu agama yang mereka dapatkan dari oran g tua, lin gkun gan n ya dan guru-guru m ereka. Efek resonansi, di m ana ikut bergetarnya suatu benda karena ada benda lain yang bergetar. Mereka beragam a karena orang lain beragam a—yang Anda boleh m enyebutnya starting point— Suatu hal yan g sesun gguhn ya jam ak terjadi di lin gkun gan m asyarakat kita. Tapi dengan segala kerendahan hati saya ingin mengatakan bahwa kita kemudian harus punya perangkat di dalam diri untuk menilai sesuatu kebenaran. Seperti halnya untuk menilai suatu kekhilafan. Maka kalau kita salah tapi kita alpa untuk m elengkapi software itu dalam diri, m aka kita tidak pernah tahu kalau kita salah. Tanpa itu kita bisa jadi ’nabi’yang suka guyon seperti Ahmad Moshaddeq, atau m enjadi ’Jibril’ sekaligus ’Im am Mahdi’ dan ’Maryam’yang doyan makanan Padang dan nasi Rawon seperti Lia ’Eden’ Am inuddin. Kita juga bisa jadi eksekutor atau otak pem bunuh Direktur PT.Putra Rajawali Banjaran, Alm arhum Nasrudin Zulkarnaen, tanpa merasa bersalah atau menjadi George Bush yang m em erintahkan m em bunuh ribuan orang Irak dan Afganistan dengan tetap m erasa sebagai pahlawan. *** Tapi hidup itu tidak pernah berjalan linier. Tidak pula melulu penuh pendakian atau seluruhnya penurunan tajam. Tidak ada juga manusia biasa yang sepenuhnya selalu benar ataupun selalu salah dalam hidupnya. Sistem keseimbangan yang dibuat Allah SWT adalah; akan selalu ada kebaikan dari ’rimbunan’kesalahan dan akan ada selalu kesalahan dari ’tum pukan’ kebaikan. Memang begitulah adanya, manusia tidak pernah mencapai kesempurnaan, mengenali kebenaran itu dalam kondisi kenisbian, dengan rangkaian kata-kata yang terbatas. Itulah sebabnya para sufi lebih suka bersyair, rangkaian kata yang melompati makna, u n t u k m e n gga m b a r ka n ke in d a h a n - ke in d a h a n ya n g ditem ukannya. Tapi itu tetap saja tidak cukup, tidak juga akan pernah kita m elihat dengan utuh. Seperti dalam syair lagu Opick; Meski m ungkin tak-kan sem purna... Atau dalam kata-katanya Chairil Anwar; Susah sungguh, m engingatMu penuh seluruh *** Karena ilmu Allah itu sangat luas hingga berkali-kali air samudra pun, kalau dijadikan tinta tidak cukup m enuliskannya. Maka salam takzim bagi para ahli ilm u yang ’kecipratan’ ilm u Allah sehingga kedalaman dan keluasannya sangat sulit diukur. Maka jalan m encari kebenaran dan ilm u itu punya banyak pintu dan banyak penafsiran. Kita tidak bisa berhenti pada kebenaran dan ilmu yang dianggap sudah m apan. Dan jangan m enganggap salah setiap bentuk lain dari kebenaran dan ilmu yang kita fahami selama ini. Tentu saja ini bukan lantas membenarkan tafsiran Lia Aminuddin atau Moshaddeq, liberalisasi agam a, faham fem inism e ekstrim dan yang sejenisnya. Karena dalam Islam dikenal tajdid sebagai suatu m ekanism e pem baruan. Karena, sekali lagi, ada kebenaran dalam rimbunan kesalahan. Bahwa liberalisasi agam a seperti halnya fem inism e yang telah membentuk menjadi global theology yang menjadi pendukung utam a faham -faham sejenis Lia dan Moshaddeq berakar dari sebuah kemarahan dan kebencian yang bahkan mengeliminasi software dalam diri yan g sudah ada. Maka orang-orang yang menjadi tuan rumah saya itu sejatinya adalah kelom pok oran g yan g m un cul dari pergulatan besar yang terjadi. Karena sebenarnya hati dan jiwa-jiwa mereka juga punya hajat untuk m enem ukan ilm u dan kebenaran.
buhkan hatinya adalah melalui Alquran, “Caranya ada dua macam: pertama, engkau harus mengalihkan hatimu dari dunia, lalu engkau harus menempatkannya di akhirat. Kedua, sesudah itu engkau harus m en ghadapkan sem ua hatim u kepada pen gertian -pen gertian Alquran , m em ikirkan dan m em aham i apa yan g dim aksud dan m engapa ia diturunkan. Engkau harus m engam ati sem ua ayatayat-Nya. Jika suatu ayat diturunkan untuk m engobati hati, m aka dengan izin Allah hati itu pun akan sem buh.” Ada satu hal yang harus digaris bawahi, bahwa m engalihkan hati dari dunia bukan berarti m eninggalkan kenikm atan dunia seutuhnya. Umat muslim juga diperintahkan untuk mencari rahmat serta nikmat Allah di dunia ini, karena Islam adalah rahmatal lil’alamin dan tidak mungkin Islam bisa menjadi rahmat bagi alam bila umatnya berada dalam garis kem iskinan. Sebagaim ana firm an Allah” Dan carilah apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu (kebahagiaan) untuk negeri akhirat, dan janganlah kamu melupakan bahagianmu dari (kenikm atan) duniawi (QS. al-Qoshos: 77)”. Nam un sebagai seorang muslim yang sejati jangan sampai terlena dengan kenikmatan dunia dan tetap harus m enjadikan akhirat sebagai tujuan utam a, karena disanalah kehidupan yang abadi. Ketiga, Mem perbanyak am al shalih. Islam telah m engajarkan umatnya untuk selalu mengerjakan amal shalih. Keadaan ekonomi seseorang tidaklah m enjadi penghalang untuk terus m elakukan kebaikan. Karna berbuat baik bukanlah bedasar pada banyaknya harta yang dimiliki namun berdasarkan kebesaran jiwa serta keikhlasan. Banyak beramal shalih, akan menguatkan iman kita. Jika kita kontiniu dengan amal-amal shalih, Allah akan mencintai kita. Dalam sebuah hadis qudsy, Rasulullah SAW. menerangkan bahwa Allah berfirman, “Hamba-Ku senantiasa bertaqarrub kepada-Ku dengan mengerjakan nafilah (am alan-am alan sunnah) sehingga Aku m encintainya.” (HR.Bukhari). Dengan demikian memperbaharui keimanan dan membiasakan keikhlasan sangat penting dalam menghadapi puasa yang akan datan g. W a lla h u A’la m . Penulis adalah dosen Fakultas Ekonom i UMSU
Dunia Ladang Beramal
Pa n t u la n
Hajat Hati
ditan ya: “bagaim an a kam i m em perbaharui im an kam i, beliau m enjawab:“perbanyaklah m engucapkan kalim at laa Ilaha Illallah. “ (HR. Ahm ad ) Iman itu kadang naik kadang turun. Karena itu hendaknya kita mewaspadai turunnya iman. Jika tidak segera mewaspadainya, niscaya kita akan terjerumus pada kemaksiatan. Dan, salah satu cara untuk m em perbaharui im an adalah dengan m em baca kalim at thayyibah (La ilahaillallah) sebanyak-banyaknya. Mengapa harus m em baca kalim at thayyibah, bukan kalim at lain atau dzikir yan g lain n ya? Syaikh Zakariyya al-Kan dhalawi mengatakan: “Karena kalimat thayyibah merupakan sumber agama dan pokok keimanan. Semakin banyak menyebut kalimat ini, maka akan semakin kuat dan lebih kukuh lagi keimanan itu. Ada tidaknya keimanan seseorang tergantung kepada kalimat ini, bahkan wujud dunia ini pun tergantung pada wujud kalim at ini.” Kata beliau. Sementara itu, Syaikh Abu Laits as-Samarqandi dalam kitabnya, Tan b iih u l Gh afilin , m en gatakan , “Seh aru sn ya setiap oran g m engucapkan La ilahaillallah sebanyak-banyaknya dan berdoa kepada Allah agar im annya tetap terjaga dan m enjauhkan diri dari segala dosa, karena sebagian orang yang dicabut keimanannya adalah disebabkan dosa-dosanya, sehingga ia meninggal dunia dalam keadaan kafir. Lebih tragis lagi, ada sebagian orang yang di dunia tercatat sebagai orang Islam , tetapi di akhirat dia digolongkan bersam a orang-orang kafir. Hal ini disebabkan banyaknya dosa dan perbuatan haram yang dilakukannya secara sembunyi. Misalnya, banyak orang yang diam anahkan harta oleh orang lain, tetapi ia m enganggap harta itu sebagai miliknya sendiri. Ia berkompromi dengan hatinya untuk m enggunakan dahulu harta itu dan suatu saat nanti akan dikembalikan atau minta dihalalkan kepada pemiliknya. Tetapi belum sem pat hal itu dilakukan, ajal sudah datang m enjem put. Kedua, Perbanyaklah membaca dan menyimak ayat-ayat Alquran. Alquran diturunkan Allah sebagai cahaya dan petunjuk, juga sebagai obat bagi hati m anusia. “Dan Kam i turunkan dari Alquran sesuatu yang m enjadi obat dan rahm at bagi orang-orang yang berim an.” (Al-Isra’: 82). Ibnu Qayyim dalam kitabnya thib al-Qulub menjelaskan, yang seharusnya dilakukan oleh seorang m uslim untuk m enyem -
IKA kita keluar rum ah, kita akan m en yaksikan bahwa kebanyakan manusia –mungkin juga diri kita- memandang dunia sebagai tujuan hidupnya. Belum yang kita saksikan di kota-kota baik di pinggiran jalan, di kendaraan; di busbus, kereta maupun lainnya. Kita akan menyaksikan bahwa yang terlintas di benaknya hanyalah “Bagaimana caranya agar bisa hidup enak di dunia ini “, tidak lebih dari itu. Seakan-akan tidak pernah terlintas di hati ini bahwa hidup di dunia ini hanya sementara dan bahwa Allah menjadikan dunia ini sebagai ladang untuk beramal. Kita akan m elihat m anusia berm egah-m egahan dalam segala hal sam pai tidak sem pat lagi beram al. Allah berfirm an: “Berm egah-m egahan telah m elalaikan kam u-sam pai kam u m asuk ke dalam kubur. ” (QS. At Takaatsur: 1-2) Ketika azan dikumandangkan mereka masih saja sibuk dengan pekerjaannya, tanpa mempedulikan seruan adzan. Padahal tentang dunia ini, Allah Ta’ala berfirm an, “Ketahuilah, sesun gguhn ya kehidupan dun ia in i han yalah permainan dan suatu yang melalaikan, perhiasan dan saling berbangga dalam kekayaan dan anak keturunan, seperti hujan yang tanamannya mengagumkan para petani; kemudian tanaman itu menjadi kering dan kam u lihat warnanya kuning kem udian m enjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan -Nya. Dan kehidupan dun ia in i tidak lain han yalah kesen an gan yan g m en ipu “. (QS. Al Hadiid : 20) Di ayat lain, Allah berfirm an: “Sesungguhnya perum pam aan kehidupan dunia itu, adalah seperti air yang Kam i turunkan dari langit, lalu tum buhlah dengan suburnya karena air itu tanaman-tanaman bumi, di antaranya ada yang dim akan m anusia dan binatang ternak. hingga apabila bum i itu telah sem purna keindahannya dan berhias, dan perm liknya m engira bahwa m ereka pasti m enguasainya (m em etik hasilnya), tiba-tiba datanglah kepadanya azab Kami pada waktu malam atau siang, lalu Kami jadikan laksana tanaman yang sudah disabit, seakanakan belum pernah tumbuh kemarin. Demikianlah Kami menjelaskan tanda-tanda (kekuasaan Kam i) kepada orang-orang berfikir. ” (QS. Yunus : 24) Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Dunia dibanding akhirat, tidak lain seperti salah seorang di antara kam u m enyelupkan jarinya ke dalam lautan (kem udian diangkat), lalu lihatlah yang m enem pel darinya?” (HR. Muslim ) Hikm ah di balik m usibah Berbagai macam bencana, musibah, kecelakaan dan kematian yang kita lihat seharusnya m em buat diri kita berhenti dari sikap ini “Mengerahkan fikiran dan tenaga hanya untuk meraih kenikmatan dunia “, karena pada bencana, musibah, kecelakaan dan kematian
J
Oleh: Marwan Hadidi
terdapat bukti nyata akan fananya dunia dan tidak pantasnya dijadikan sebagai tem pat tujuan. Cara pandang yang salah Sebenarnya, tidak m engapa m eraih kesenangan dunia, hanya saja yang menjadi masalah adalah ketika sibuk dengan dunia sampai lupa dengan akhirat. Shalat lima waktu dan ibadah-ibadah lainnya yang sesungguhnya manusia diciptakan untuk itu malah ditinggalkan dan tidak menggunakan kenikmatan yang ada untuk itu. Nampaknya, untuk orang yang seperti ini hanya maut saja yang dapat membuatnya m enyadari kelalaiannya. Allah Ta’ala berfirm an, Dan infakkanlah sebagian dari apa yang telah Kam i berikan kepadamu sebelum datang kematian kepada salah seorang di antara kamu; lalu ia berkata (menyesali):“Wahai Tuhanku, mengapa Engkau tidak m enangguhkan aku sedikit waktu lagi, yang m enyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang saleh?”– Dan Allah sekali-kali tidak akan m enangguhkan seseorang apabila telah datang waktunya. Allah Maha Mengenalapa yang kamu kerjakan. (QS. Al Munaafiquun : 10-11) Akibatnya ia pun menyesal, karena terlena oleh dunia dan tidak sem pat beram al. Sungguh sangat sedikit sekali orang yang m em iliki pandangan “Dunia adalah ladang tempat beramal ” sebagai persiapan menuju negeri yang kekal, yaitu akhirat. Padahal inilah pandangan yang benar terhadap dunia yang seharusnya dim iliki oleh setiap insan.
Oleh karena itu, ia pun menjadikan berbagai fasilitas yang ada sebagai sarana untuk m em perbanyak am al shalih. Du n ia adalah jem batan m en u ju akh irat, di du n ia ia bisa m em perbanyak bekal, yaitu takwa. Dunia adalah tem pat ibadah, tem pat shalat, tem pat puasa, tem pat bersedekah, tem pat berjihad dan tempat ia berlomba-lomba dengan saudaranya untuk menggapai kebaikan (surga). Petunjuk Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam menjalani hidup di dunia Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Jadilah kam u di dunia seakan-akan sebagai orang asing atau orang yang sedang m elakukan perjalanan.” (HR. Bukhari) Yakni janganlah kam u cenderung kepada dunia, jangan kam u jadikan sebagai tempat tujuan, jangan sampai terlintas dalam dirimu bahwa kam u akan kekal di situ, jangan berlebihan terhadapnya, jangan sam pai hatim u bergantung kepadanya, jangan sam pai kam u disibukkan oleh selain tujuanm u yang sebenarnya di dunia ini (yaitu m em perbanyak bekal). Cukuplah kiranya teladan kita Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam sebagai contoh terdepan dalam berpandangan seperti ini, Ibnu Mas’ud radhiyallahu ‘anhu berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam tidur di atas tikar. Ketika bangun, tikar itu m em berikan bekas pada badan bagian sam ping Beliau. Lalu kam i berkata, “Wahai Rasulullah, bolehkah kam i membuatkan untukmu kasur?” Beliau menjawab,“Apa kepentinganku terhadap dunia ini! Aku di dunia ini hanyalah seperti orang yang m enaiki kendaraan sedang berteduh sebentar di bawah sebuah pohon, kem udian akan pergi m eninggalkannya.” (HR. Tirm idzi) Amr bin Harits radhiyallahu ‘anhu berkata,“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam ketika wafatnya tidak m eninggalkan satu dinar, satu dirham , budak laki-laki m aupun budak perem puan dan tidak m eninggalkan apa-apa selain seekor bighal putih (kuda yang lahir dari perkawinan kuda dan keledai) yang biasa ditungganginya, senjatanya dan tanahnya yang disedekahkan untuk Ibnussabil.” (HR. Bukhari) Nasehat ulama tentang Zuhud Ali bin Abi Thalib berkata, “Sesungguhnya dunia akan pergi meninggalkan dan akhirat akan datang menghadap. Masing-masing dari keduanya memiliki anak-anak, jadilah kalian anak-anak akhirat, jangan m enjadi anak-anak dunia, karena sesungguhnya hari ini adalah (waktu) beramal dan belum dihisab, sedangkan nanti adalah hisab dan tidak lagi bisa beram al.” Abdullah bin ‘Aun berkata, “Sesungguhnya orang-orang sebelum kamu menjadikan untuk dunia ini sisanya (dari bekerja) untuk akhirat, namun kamu menjadikan untuk akhirat kamu sisanya (dari bekerja) untuk duniam u.”
Motivasi
Surga Karena Memuliakan Orang Miskin MENOLONG oran g m iskin dan an ak yatim m en un jukkan bukti cinta seorang Muslim kepada Rasulullah SAW. Alkisah, di n egeri Arab, ada seoran g jan da yan g san gat m iskin. Ia m em iliki seorang anak. Karena kem iskinannya itu, ia pun berusaha m em inta sesuap nasi kepada siapa saja yang m au berm urah hati. Jan da tersebut m en gem bara ke m an a saja dem i nasi dan m akanan untuk dia serta anaknya. Suatu hari, ia m elintas di sebuah m asjid dan bertem u dengan seorang Muslim . Kepadanya, janda ini m em inta bantuan. “Wahai, tuan, sudilah kiranya berm urah hati. Anakku sedang kelaparan dan aku m ohon pertolongan kepada Anda,” ujar janda tersebut. “Mana buktinya kalau Anda m iskin dan anak Anda seorang yatim ?” tanya laki-laki Muslim itu. Sang janda tersebut berpikir bagaim ana harus m enunjukkan bukti yang dim inta lelaki itu. Apalagi di situ tidak ada yang m engenalnya. Ia pun tak bisa berbuat apa-apa. Akhirnya, ia pergi berlalu dan m eninggalkan laki-laki tadi. Tak lam a berselan g, si jan da bertem u den gan seoran g lakilaki Majusi. Ia pun m em inta pertolongan kepadanya. Tanpa berpikir panjang, laki-laki Majusi ini langsung m em bawa si janda ke rum ahnya dan m em berikan uang serta pakaian. Bahkan, si Majusi ini m em erintahkan janda dan anaknya untuk tinggal di rum ahnya. Pada m alam harinya, berm im pilah laki-laki Muslim tadi. Dalam m im pinya, ia bertem u dengan Rasulullah SAW. Ia m elihat banyak orang m endatangi Rasulullah. Rasul SAW pun m enyam but m ereka dengan senang hati. Ketika tiba giliran laki-laki Muslim tadi, Rasulullah m enolak m enyam butnya. Lelaki tersebut lantas berujar kepada Rasul SAW, “Ya, Rasulullah, aku juga um atm u dan aku
m encintaim u,” ujar laki-laki tersebut. Rasulullah m enjawab, “Apa buktinya bahwa kam u um atku dan kam u m encintaiku?” Laki-laki tersebut langsung terdiam . Ia m erasa m alu karena pertanyaan yang diajukan Rasulullah sam a dengan yang ia ungkapkan saat seorang janda m em inta pertolongan kepadanya.
Rasulullah SAW kem udian m enunjukkan sebuah gedung yang sangat m egah di dalam surga. “Lihatlah ini. Seharusnya ini m ilikm u. Nam un, karena engkau m enolak m enolong um atku dan anak yatim yang sedang kelaparan, tem pat ini m enjadi m ilik si orang m ajusi yang telah m enolongnya.” Pada saat yang sam a, si Majusi rupanya juga berm im pi serupa. Ia sangat bahagia karena akan diberikan tem pat di dalam surga, sebuah gedung yang sangat m egah. Pagi harinya, si laki-laki Muslim ini m encari janda tersebut. Ia m en dapatin ya sedan g berada di rum ah oran g Majusi tersebut. Dengan m em aksa, ia m em inta si Majusi untuk m enyerahkan janda tersebut kepadanya. “Serahkanlah kepadaku janda dan anak yatim itu. Biarlah aku yang m enolongnya,” kata dia. Nam un, perm intaan itu ditolak m entah-m entah oleh si Majusi. “Tidak. Aku tidak akan m enyerahkan m ereka kepadam u,” tegasnya. “Berikan saja. Nanti, aku beri engkau uang dinar yang sangat banyak,” pinta si Muslim . “Tidak. Aku tidak akan m enyerahkannya kendati engkau bayar dengan gunung em as sekalipun,” jawab si Majusi. “Tapi, engkau orang Majusi, tak pantas engkau m enolong janda yang Muslim itu. Seharusnya, orang Muslim juga yang m enolongnya,” kata si Muslim . Oran g Majusi itu lalu bercerita, “Tadi m alam , aku berm im pi bertem u Rasulullah SAW. Beliau berkata bahwa beliau akan m em berikan surga yang sem ula akan diberikan kepadam u untukku. Ketahuilah bahwa pagi ini, ketika aku terbangun, aku langsung m asuk Islam dan m enjadi pengikut Rasulullah SAW karena aku telah m enunjukkan bukti bahwa aku adalah salah seorang yang m encintainya,” ujar laki-laki Majusi yang telah m em eluk Islam tersebut.
Sport
12
Berita Sore Jumat 20 Juni 2014
Ambisi Haye Kalahkan Klitschko
Reuters
LONDON (Berita): Petinju kelas berat asal Inggris, David Haye (foto), mengungkapkan masih memimpikan pertarungan ulang dengan juara dunia kelas unifikasi, Wladimir Klitschko. Haye sendiri pernah dikalahkan Klitschko
lewat penghitungan poin. Petinju 33 tahun tersebut mengumumkan untuk kembali ke ring akhir tahun ini. Sebelumnya, ia sempat memutuskan mengundurkan diri, setelah kalah dari
Wladimir Kitschko pada 2011. Menurutnya, kekalahan itu disebabkan kondisinya yang kurang fit, dan kini ia menegaskan bisa saja mengalahkan Klitshcko andai kondisinya bugar 100 persen.
“Untuk bisa kembali ke ring dengan Klitschko akan menjadi mimpi yang menjadi kenyataan buat saya. Sebab, saya tahu saya bisa jadi pemenang jika dalam kondisi fit,” kata Haye, seperti dikutip Sportsmole, Kamis (19/6).
Haye sendiri belum pernah kembali ke ring sejak mengalahkan Derek Chisora dalam lima ronde pada Juli 2012. Ia bisa saja kembali ke ring akhir tahun ini andai bisa pulih dari cedera bahu yang sangat serius.(okz)
Gli Azzurri Gerah ITALIA berharap tak mengulangi kesalahan Uruguay yang secara mengejutkan dikalahkan Kosta Rika sebagai non-unggulan Grup D Piala Dunia 2014. Namun, cuaca panas di Kota Recife bisa membuat gerah sekaligus menyulitkan Gli Azzurri yang akan melakoni laga keduanya malam nanti di Stadion Arena Pernambuco. Ketika hasil undian menempatkan Kosta Rika berada di Grup D, mereka dianggap sebagai tim terlemah di grup yang juga berisikan Inggris. Faktanya, setelah matchday pertama, peta persaingan benar-benar berubah. Bryan Ruiz cs kini berpeluang lolos ke babak 16 besar untuk pertama kali sejak 24 tahun terakhir. Pada waktu itu, di Piala Dunia 1990, Kosta Rika menjadi runner-up grup di
AP
STRIKER Mario Balotelli (kanan) sumringan memainkan bola dalam sesi latihan Timnas Italia di Mangaratiba, Brazil, Kamis (19/6). bawah Brazil sebelum akhirnya takluk dari Cekoslovakia di babak knock-out. “Semua orang menjago-kan Uruguay atau Italia atau Inggris untuk lolos,” ujar asis-ten pelatih Los Ticos, Paulo Wanchope, seperti disitat Goal, Kamis (19/6).
5 Pertandingan Terakhir Italia 15 Juni 2014 09 Juni 2014 05 Juni 2014 01 Juni 2014 06 Maret 2014
: : : : :
Inggris 1–2 Italia Fluminense 3–5 Italia Italia 1–1 Lukemburg Italia 0–0 Irlandia Spain 1–0 Italia
(Piala Dunia 2014) (Persahabatan) (Persahabatan) (Persahabatan) (Persahabatan)
5 Pertandingan Terakhir Kosta Rika 15 Juni 2014 07 Juni 2014 03 Juni 2014 06 Marer 2014 26 Januari 2014
: : : : :
Uruguay 1–3 Kosta Rika Kosta Rika 1–1 Irlandia Kosta Rika 1–3 Jepang Kosta Rika 2–1 Paraguay Kosta Rika 0–1 Korsel
(Piala Dunia 2014) (Persahabatan) (Persahabatan) (Persahabatan) (Persahabatan)
Topskor nomor dua sepanjang masa Kosta Rika mengaku yakin jika timnya mampu terus meneruskan hasil positif ini. “Bagi kami, hal itu bukanlah kejutan karena kami tahu akan talenta yang kami miliki. Kami akan terus bekerja keras dan terus mengejutkan dunia,” ujarnya optimis. Dengan kondisi kepercayaan diri yang berlipat ganda tersebut, pelatih Pinto kemungkinan tidak akan mengubah susunan pemain yang diturunkan melawan Uruguay. Ia akan tetap menggunakan formasi 4-5-1 andalannya. Striker Arsenal yang musim lalu dipinjamkan ke Olympiakos, Joel Campbell, berpeluang kembali turun sebagai ujung tombak tunggal setelah sukses menyumbang satu gol dan satu assist melawan Uru-
guay. Tetapi motivasi tinggi juga tengah mengiringi skuad Cesare Prandelli, yang turut mengincar kemenangan guna lolos ke babak knock-out setelah sukses membekap Inggris 2-1 di Manaus pekan lalu. Seperti diketahui, di laga tersebut energi Italia baru saja terkuras habis karena bertanding da-lam kondisi lingkungan yang lembab dan panas. Claudio Marchisio bahkan mengaku sempat berhalusinasi ketika berada di lapangan. Kini di Recife, kondisinya setali tiga uang dengan Manaus. Seperti yang dituturkan gelandang Daniele De Rossi, “Saya ingat saat kami bermain di sana tahun lalu, di Piala Konfederasi melawan Jepang. Kami tersiksa oleh panas dan kecepatan mereka.” Pada waktu itu, Italia
menang tipis 4-3 atas Jepang. “Sejak undian diumumkan, ini akan menjadi laga pa-ling berbahaya karena kami bermain pukul 1 siang waktu lokal dan tentu akan sangat menyulitkan,” tambah gelandang AS Roma itu. De Rossi menyarankan untuk mewaspadai Joel Campbell, yang menyumbang satu gol dan satu assist saat melawan Uruguay. Bahkan pemain 21 tahun itu dinobatkan sebagai yang terbaik pada pertandingan tersebut. Kosta Rika yang berlokasi di Amerika Tengah, tentu diuntungkan dengan kondisi panas di Recife ini. Terlebih, Italia juga tengah dirundung kabar kurang fitnya beberapa pemain mereka. De Rossi dan Andrea Barzagli sempat melewati sesi latihan pada awal pekan ini akibat cedera ringan. Fullback Mattia De Sciglio kemungkinan masih belum bisa dimainkan setelah belum sepenuhnya pulih dari cedera otot. Adapun kiper sekaligus kapten tim, Gianluigi Buffon, dilaporkan sudah kembali berlatih dan kemungkinan bisa diturunkan setelah absen melawan Inggris akibat cedera engkel. Sebaliknya kubu Kosta Rika praktis tidak mengalami problem cedera seperti Gli Azzurri. Mereka pun masih bisa menurunkan pemain penting seperti kiper Keylor Navas dan playmaker Bryan Ruiz. *Setia Budi Siregar
Gelar Yang Perlu Bukan Rekor ASSEN (Berita): Nama bintang Repsol Honda, Marc Marquez diperbincangkan banyak orang karena telah menyapu bersih tujuh seri awal MotoGP musim ini. Rekor pun seperti tinggal menunggu waktu. Meski begitu pembalap berjuluk Baby Alien ini menegaskan bahwa ia tak mengejar rekor. Ya, joki muda berusia 21 tahun itu menegaskan bahwasannya ia hanya ingin mempertahankan gelar yang diraihnya musim lalu itu. Marquez merasa masih banyak seri yang harus dilalui musim ini, dan dalam seri-seri tersebut, ia tak yakin dapat memenangkan semuanya. “Di atas kemenangan beruntun yang saya raih, tujuan saya
untuk memenangkan MotoGP pada akhir musim. Saya hanya melakukan yang terbaik untuk memenangkan perlombaan. Jika saya meraih rekor dalam perjalanan saya, tentu saya bahagia. Namun tujuan saya untuk memenangkan MotoGP di akhir musim nanti,” ucap Marquez, seperti dilansir MotoGP, Kamis (19/6). “Pada setiap seri, kami (Honda) memiliki banyak faktor untuk dipertimbangkan. Hampir tidak mungkin saya memenangkan semua seri tersebut, namun saya tetap tenang dan percaya diri. Sabtu lalu, sebagai contoh, saya tak mendapatkan pole position dan hanya fokus berlomba,” sambungnya. Joki asal Spanyol ini juga
berbagi cerita kepada joki Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo perihal pertarungan di sirkuit Katalunya dan juga perlombaan-perlombaan sebelumnya. Bagi Marquez, Lorenzo adalah panutannya ketika berlomba untuk kali pertamanya di MotoGP. “Jorge selalu berbagi cerita menarik mengenai pertarungan kami. Untuk saya, ia adalah panutan ketika saya berlomba untuk kali pertamanya di MotoGP dan mulai menang setelahnya,” imbuh Marquez. Marquez pun kini menatap seri berikutnya yang dilangsungkan di sirkuit Assen, Belanda (28/6),“Sekarang kami akan melihat perlombaan Assen (Belanda) yang merupakan sirkuit favorit saya, namun segalanya tak akan mudah. Saya tak akan pernah lupa semua pembalap terbaik dunia, pernah memenangkan gelar disini,” pungkasnya.(okz)
GPOne.com
Baju balap Valentino Rossi di MotoGP Italia.
Lelang Baju Balap Untuk Kenang Simoncelli Italia (Berita): Baju balap D-Air keluaran Dainese yang digunakan Valentino Rossi di MotoGP Italia, 1 Juni lalu resmi dilelang melalui eBay pada hari Rabu (18/6). Lelang ini bisa diakses melalui situs resmi Dainese. Pemegang harga tertinggi akan mendapatkan baju balap tersebut dengan dikirimkan secara spesial, yakni ditandatangani langsung oleh Rossi dan dikemas dengan display case. Baju balap tersebut bukanlah baju balap yang biasa digunakan Rossi, karena baju tersebut dipakai dengan makna istimewa. Hashtag thisforSIC58 tertera pada bagian punggungnya, demi menghormati mendiang Marco Simoncelli yang diresmikan sebagai Legenda MotoGP ke-21 di Sirkuit Mugello. Hasil lelang baju balap ini sepenuhnya akan disumbangkan ke Marco Simoncelli Foundation yang terletak di Coriano, Italia untuk membantu orang-orang penyandang cacat. (mdk)
Mimpi Juara Chile RIO DE JANEIRO (Berita): Alexis Sanchez percaya, Chile punya mental bagus untuk memenangi Piala Dunia 2014, setelah menggunduli juara bertahan Spanyol 2-0 pada laga kedua Grup B. “Impian saya adalah menjadi juara dunia. Kami ingin meraih sesuatu yang hebat bersama para pemain muda ini,” tegas Sanchez melalui Football Espana, Kamis (19/6). Kemenangan atas Spanyol memastikan Chile lolos babak 16 besar bersama Belanda, yang pada laga lainnya mengatasi Australia 3-2. “Para pemain Chile punya mental juara,” klaim Sanchez. Winger Barcelona merasa bangga sekali timnya bisa mengalahkan El Matador, yang dalam enam tahun terakhir mendominasi sepakbola dunia dan Eropa. “Tidak ada tim yang bisa melakukan lebih baik di
dunia selain Spanyol,” jelasnya. Sanchez berperan vital dalam kedua gol kemenangan tim Latino itu, yang disarangkan penyerang Eduardo Vargas menit 20 dan gelandang Charles Aranguiz menit 43. Namun Vargas yang menjadi menjadi man of the match atau pemain terbaik. Mantan strikerValencia berusia 24 tahun itu selama mentas 85 menit, mampu melepaskan dua tendangan on target dan sukses mengirimkan 29 umpan. Kiper Claudio Bravo juga cemerlang dengan melakukan dua penyelamatan gemilang untuk menggagalkan tendangan berbahaya Santi Cazorla dan Andres Iniesta pada 10 menit akhir pertandingan. “Paling penting adalah bermain sebagai tim. Jika tak menang, kami mungkin akan berhadapan dengan Brazil di babak 16 besar, bila mereka menang
Spanyol 0 56% 15 9 7 2 14 1 1 0
Chile
Skor Akhir Penguasaan Bola Tembakan Total Tembakan Tepat Tembakan Pojok Penyelamatan Pelanggaran Offsides Kartu Kuning Kartu Merah
2 44% 7 4 1 9 15 2 2 0
*Sumber ESPN
lawan Kamerun,” ucap Jorge Sampaoli, pelatih Chile asal Argentina. Dia mengaku tidak terkejut dengan anjloknya El Matador. “Hari ini generasi mereka tak mampu melanjutkan kesuksesan beberapa tahun terakhir. Itu normal, karena tak ada kesuksesan yang abadi,” pungkas Sampaoli. (m15/vvn/fe/sky)
Gaal Puas Terhadap Tim De Oranje ist
Marc Marquez hanya ingin meraih gelar kembali ketimbang memikirkan rekor
Kunci Sukses Belanda PORTO ALEGRE (Berita): Pelatih Louis van Gaal mengungkapkan, perubahan strategi di babak kedua menjadi kunci sukses Belanda mengatasi Australia 3-2 pada laga kedua Grup B Brazil 2014. “Bila di babak pertama kami gampang kehilangan bola, maka itu tak ada kaitan dengan formasi. Saya harus membuat perubahan saat istirahat untuk meningkatkan kepercayaan diri dan merubah mindset,” ucapVan Gaal lewat AFP, Kamis (19/6). “Untungnya ini berjalan mulus, tapi bisa saja itu jadi sebaliknya. Di babak kedua kami punya banyak peluang dan cara mereka bermain dari belakang sangat luar biasa. Bisa memulihkan dan memperbaiki situasi,
AP
STRIKER Chile Alexis Sanchez selalu merepotkan bek Spanyol Sergio Ramos di Estadio Maracana, Rio de Janeiro, Kamis (19/6) WIB.
menunjukkan kekuatan mental yang besar,” ujarnya lagi. Dalam duel di Estadio BeiraRio, Porto Alegre, Rabu (Kamis WIB) tersebut, kedua tim sempat saling berbalas gol. Arjen Robben membuka ke-unggulan Meneer menit 20, namun semenit kemudian Tim Cahill menyamakan ke-dudukan. Pada paruh kedua, Aussie berbalik unggul lewat gol Mile Jedinak dari titik putih. Robin van Persie kemudian membalasnya menit 58 usai memanfaatkan umpan manis Memphis Depay. Menit 68 Depay akhirnya menjadi penentu kemena-ngan De Oranje.”Kami tidak mengawali duel dengan baik dan mengalami tekanan seca-ra mental
apalagi saat kami tertinggal,” beber Robben. “Tentu hal tersebut tidak bagus bagi kami, bagaimanapun juga hasil ini sudah cukup bagi kami untuk melaju ke babak 16 besar,” tambah bintang Bayern Munich itu kepada Sports Mole. Hasil itu membuat Meneer lolos babak 16 besar bersama Chile, yang pada laga lainnya mempecundangi Spanyol 2-0. “Pemain kami bermain bagus hari ini, tetapi hasilnya mengecewakan,” klaim pelatih Australia Ange Postecoglou. “Saya hanya ingin para pemain mendapat penghargaan untuk apa yang telah mereka lakukan,” pungkas Pos-tecoglou. (jon/ant/afp/fifa)
PORTO ALEGRE (Berita): Juru taktik negeri Kincir Angin, Louis van Gaal mengklaim tidak meragukan penampilan skuad asuhannya pada laga-laga selanjutnya. Pasalnya, ia mampu membuktikan timnya lolos ke babak 16 besar lebih dahulu setelah memetik hasil sempurna dari dua laga di Grup B. Pada partai perdana Grup B, De Oranje berhasil mengalahkan sang juara bertahan Spanyol dengan skor telak 5-1. Keperkasaan Arjen Robben cs pun berlanjut dengan menundukan Australia dengan skor 3-2, walaupun sebelumnya sempat tertingal 2-1. Dengan rentetan kemenangan tersebut, Van Gaal mengukapkan puas dengan kinerja anak asuhnya. “Di babak pertama mereka (Australia) bermain lebih baik, tapi di babak kedua kami bermain jauh lebih baik. Saya lega, karena permainan kami di interval kedua lebih baik dari Australia,” kata Van Gaal, seperti diberitakan Sky Sport, Kamis (19/6). “Kami membuat langkah besar hari ini. Kami memiliki poin maksimal. Selisih gol bisa membuat perbedaan, sehingga pertandingan pertama
Perjuangan Murray Di Wimbledon
Reuters
Andy Murray berambisi pertahankan gelar Wimbledon. AP
BINTANG Belanda Arjen Robben (kanan) bertarung seru dengan pemain Australia Jason Davidson di Estadio Beira-Rio, Porto Alegre, Brazil.
seperti titik tambahan bagi kami,” lanjutnya. Sementara itu Robben memberikan acungan jempol untuk Tim Cahill dkk, karena permainan yang sangat mengesankan. “Mereka (Australia) bermain sangat agresif. Bermain seperti itu adalah kesempatan terakhir mereka. Kami sedikit dibawah tekanan, tapi kami memberikan perlawanan yang baik,” ucap winger Bayern Munich. (okz)
LONDON (Berita): Petenis Britania Raya, Andy Murray, akan berjuang mempertahankan gelar Wimbledon-nya sebagai unggulan ketiga
di ajang All England pada pekan depan. Petenis asal Skotlandia ini berada di belakang dua petenis seteru abadinya yaitu Novak Djokovic dan Rafael Nadal. Seperti dilansir Sportsmole, Kamis (19/6), pengundian unggulan tersebut memastikan Murray tak akan berhadapan dengan Djokovic, Nadal, atau Roger Federer sebelum mencapai semifinal. Selain Murray, undian petenis unggulan pada Wimbledon kali ini berturut-turut menempatkan Djokovic di posisi pertama, Nadal di posisi kedua, dan Federer di posisi empat. Sementara itu, petenis putri Serena Williams telah diumumkan sebagai unggulan teratas untuk pertandingan Grand Slam ini bersama Li Na, Simona Halep, Agnieszka Radwanska, dan Maria Sharapova.(okz)