CMYK
EDISI SORE
NO.749/TAHUN 1 KAMIS 10 JANUARI 2013
SRIPO/SYAHRUL
Sejumlah siswa Rintisan Sekolah Bertaraf Internasinonal (RSBI) SMP Negeri 9 Palembang pulang sekolah, Rabu (9/1/2013). Pasca-diumumkannya status RSBI dibubarkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK), sistem pembelajaran di SMP yang terletak di Jalan Rudus ini tetap berjalan seperti semula, tidak mengalami perubahan.
Pertahankan Status RSBI/SBI Melanggar Hukum â—? Akan Ada Sanksi Hukum Bagi Sekolah JAKARTA, TRIBUN - Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang pembatalan status Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) dan SBI berlaku sejak ketok palu menutup pembacaan amar putusan, Selasa (8/1/2012). Juru Bicara MK, Akil Mochtar mengatakan, sekolah yang tetap mempertahankan status RSBI/SBI tentu saja melanggar hukum. "Kalau pihak sekolah tetap mempertahankan status RSBI/SBI maka produk dari pendidikannya ilegal. Selain itu, praktek menjalankan sekolah itu seperti adanya pungutan untuk RSBI/SBI melanggar undangundang. Artinya ada sanksi hukum bagi sekolah
yang tidak mentaati putusan MK,"kata Akil saat dihubungi, Rabu (9/1/2013). Lagipula, lanjut hakim konstitusi ini, sejak putusan MK yang membubarkan RSBI keluar, kedudukan dari lembaga pendidikan negeri berlaku setara. Sebab itu, diskriminasi lembaga pendidikan negeri harus dihapuskan untuk menjamin rasa keadilan sesuai amanat konstitusi. Menurutnya, pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nasional (Kemdikbud) harus konsisten untuk menjalankan putusan MK. "Pemerintah bertanggungjawab menjalankan prinsip pendidikan berdasarkan Undang-Undang
Dasar 1945. Kalau itu tidak terlayani, ada kelas di masyarakat kita dalam menikmati pendidikan. Kalau diteruskan maka nanti pendidikan kita kembali lagi ke masa penjajahan karena di masa itu kalau mau sekolah dibedakan berdasarkan yang mampu membayar, mereka bisa mendapatkan pendidikan yang lebih baik kalau mampu membayar lebih,"tandasnya. Akil menambahkan, seluruh RSBI/SBI yang ada harus menjadi Sekolah Standar Nasional (SSN). Kurikulum yang dipakai juga harus disesuaikan dengan SSN. Hal itu untuk menjamin rasa keadilan bagi warga negara yang menikmati pendidikan. Sebab, kurikulum di
RSBI/SBI dulunya berbeda dengan SSN, namun ujian akhir nasional memakai soal yang sama. "Prakteknya di RSBI/SBI itu kalau ujian sama dengan SSN, soalnya sama tapi kurikulumnya lebih maju RSBI/SBI sehingga tidak heran siswanya bisa lulus dengan mudah. Ada diskriminasi di sini padahal dulu semua sekolah negeri sama, pemerintah harus konsisten,"terangnya. Tak hanya itu. Pungutan yang kerap dilakukan RSBI/SBI kepada orangtua siswa juga harus digantikan dengan Komite seperti SSN. Praktek pungutan tersebut tidak berlaku lagi sejak MK membubarkan SBI. (kps)
Roy Suryo Menpora â—? Sudah Ditunjuk Presiden SBY
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Anggota DPR dari Partai Demokrat yang juga pakar IT, Roy Suryo yang dipastikan akan mengisi jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga
JAKARTA, TRIBUN - Anggota Komisi I DPR Roy Suryo dipastikan menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga menggantikan Andi Alfian Mallarangeng yang memutuskan mengundurkan diri pada Desember 2012 lalu. Penunjukkan Roy ini langsung atas pertimbangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. "Ya, saya dengar begitu. Sudah definitif. Langsung ditunjuk dari pak SBY," ujar Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Ahmad Mubarok, Kamis (10/1/2013), saat dihubungi wartawan. Saat ditanyakan lebih lanjut alasan penunjukkan Roy, Mubarok menuturkan bahwa itu menjadi pertimbangan penuh Presiden SBY selaku Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat. Majelis Tinggi Partai Demokrat, lanjut Mubarok, juga mengikuti penuh instruksi Presiden SBY. "Memang melalui majelis tinggi, tapi majelis tingginya kan pak SBY juga. Kami hanya nurut saja," imbuh Mubarok. Mubarok juga yakin Roy bisa menjadi Menpora yang baik meski selama ini politisi Demokrat itu kerap berhubungan dengan dunia Informasi dan Teknologi. "Dia memang IT, tapi saya melihat dia kalau soal olahraga kan bisalah," kata Mubarok. Ia berharap di bawah Roy, dunia olahraga Indonesia bisa lebih maju. Roy juga diharapkan bisa meneruskan program-program dalam waktu yang singkat. "Terutama membudayakan olahraga di masyarakat sambil membina atlet-atlet yang ada," ucapnya. Terkait pengganti Roy di parlemen, Mubarok mengatakan nantinya posisi Roy di Komisi I bisa digantikan oleh kader Demokrat yang sempat menjadi caleg di daerah pemilihan Yogyakarta. (kps)
CMYK
Diprediksi akan Berjaya di Golden Globe KANGEN dengan Adele? Kabar bahagia buat Anda penggemar biduan bersuara bariton ini. Biduanita asal Inggris ini akan menunjukkan batang hidungnya di malam penghargaan Golden Globes yang dihelat pada Minggu (13/1/2013) malam di Los Angeles, AS. Seperti yang dilansir TRIBUNnews.com dari Associated Press (AP), ini akan menjadi penampilan pertamanya di depan publik dan Globes sejak kelahiran anak pertamanya pada bulan Oktober lalu. Kehadirannya sudah dikonfirmasi oleh tim produser eksekutif Golden Globes. Penyanyi berusia 24 tahun ini hadir di Golden Globes sebagai nominee. Lagunya "Skyfall" yang merupakan lagu soundtrack film terbaru James Bond "Skyfall" dinominasikan dalam kategori Best Original Song. Ia akan bersaing dengan Taylor Swift, Jon Bon Jovi, Keith Urban, dan para pemeran "Les Miserables". Walau dikonfirmasi hadir di malam penghargaan, belum ada kepastian apakah Adele bakal ikut
AP/MATT SAYLES
Adele
berpose di karpet merah. Bila ya, jadi penasaran penampilan dan gaya berbusana Adele nanti. The 70th Golden Globes akan dipandu oleh duo komedian Tina Fey dan Amy Poehler. Di Indonesia, acara ini akan disiarkan secara langsung oleh channel Fox Movies Premium pada Senin (14/ 1/2013), pukul 08.00 WIB. (tribunnews)
CMYK
2
Tribun Etam
KAMIS 10 JANUARI 2013
SMPN 1 Tarakan Mewakili Priovinsi Kaltim di LSS Tingkat Nasional
Ada Obat Tradisional di UKS SMPN 1 SMPN 1 Tarakan merupakan salah satu sekolah favorit di Kota Tarakan. Sekolah ini merupakan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). Sebagai RSBI sarana dan prasarana yang dimiliki SMPN 1 sudah lebih bagus. Di antaranya memiliki ruangan Unit Kesehatan Sekolah (UKS). JUNISAH DENGAN sarana yang dimiliki akhirnya Dinas Pendidikan Nasional ((Diknas) Provinsi Kaltim akhirnya menunjuk SMPN 1 Tarakan mengikuti Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Nasional mewakili Provinsi Kaltim .Di dalam UKS SMPN 1 Tarakan terdapat fasilitas pelayanan kesehatan yang dapat dikatakan memadai. Mulai dari peralatan kesehatan gigi, mata hingga pelayanan tensi darah dan berat badan. Ruangan UKS ini ditata sangat rapi dengan mengusung tema hijau. Misalnya saja sprei tempat tidur dan korden semua berwarna hijau. Ada pula obat-obatan tradisional yang diletakan di dinding ruangan. Obat-obatan tradisional ini dimasukkan dalam botol dan diberi nama serta manfaat dari obat tradisional tersebut. Seperti Mahoni dapat mengobati tekanan darah tinggi dan masuk angin. Kedawung digunakan sebagai anti bakteri dan mengobati gangguan pada perut. Di UKS ini pula disediakan empat unit tempat tidur terdiri dari dua unit tempat tidur khusus wanita dan dua
tempat tidur khusus pria. Ada juga lemari penyimpan obat-obatan pertolongan pertama, seperti akohol, perban dan obat merah. Dengan fasilitas ini SMPN 1 Tarakan meraih berbagai penghargaan di LSS. Seperti Juara I LSS Tingkat SMP/MTs Provinsi Kaltim 2012, Juara I LSS SMP/MTs tingkat Kota Tarakan 2012 hingga Juara Harapan I Tim Pelaksana UKS Tingkat Provisi Kaltim 2011. Tak hanya itu beberapa pejabat yang sempat mengunjungi SMPN 1 Tarakan pun kagum dengan sarana dan prasarana di ruangan UKS. Di antaranya Meutia Hatta, Menteri Lingkungan Hidup Gusti Muhammad Hatta hingga rombongan MPR RI. Dalam setiap kunjungan di UKS pasti ada pejabat yang mengukur tensi darah, salah satunya Walikota Tarakan Udin Hianggio dan anggota DPD RI Luther Kombong. Kepala SMPN 1 Tarakan Wiranto mengatakan, dengan terpilihnya SMPN 1 Tarakan mengikuti LSS Tingkat Nasional ada beberapa hal yang perlu dibenahi, salah satunya masalah tanaman toga yang ada di samping sekolah. “Tanaman toga ini perlu diperbanyak lagi. Begitupula dengan kantin yang ada di sekolah. Sebab keberadaan kantin dengan jumlah siswa yang ada di SMPN 1 Tarakan tidak sebanding. Kedua hal ini merupakan bagian dari indikator penilaian dari LSS tingkat nasional,” katanya. Sementara Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tarakan
TRIBUN KALTIM/JUNISAH
SMPN 1 Tarakan mewakili Kaltim dalam lomba sekolah sehat tingkat nasional.
Tajuddin mengaku, dengan terpilihnya SMPN 1 Kota Tarakan mewakili Provinsi Kaltim di LSS tingkat nasional merupakan kebanggaan tersendiri bagi Kota Tarakan. “Tentunya ini memberikan kebanggaan bagi kota Tarakan. Dengan terpilihnya SMPN 1 Tarakan ini setidaknya memotivasi sekolah lain di Kota Tarakan untuk menjaga lingkungan sekolah agar tetap bersih dan sehat,” ucapnya.
Tajuddin mengatakan, sudah kewajiban sekolah untuk menjaga lingkungan sekolah agar tetap bersih dan sehat. “Sekolah bersih dan sehat itu sangat bagus. Oleh karena itu
harus diperhatikan semua sekolah di Kota Tarakan,” katanya. Rencananya tim penilai LSS dari pusat akan melakukan penilaian April mendatang. (*)
PRESTASI SMPN 1 TARAKAN ● Juara I LSS Tingkat SMP/MTs Provinsi Kaltim 2012, ● Juara I LSS SMP/MTs tingkat Kota Tarakan 2012 ● Juara Harapan I Tim Pelaksana UKS Tingkat Provisi Kaltim 2011. (jnh)
Garuda Sudah Ajukan Slot Time TANJUNG REDEB, TRIBUN - PT Garuda Indonesia juga telah melakukan penjajakan ke Bandara Kalimarau dengan menurunkan tim untuk melihat langsung potensi ekonomis sebelum membuka rute penerbangan di Berau. “Bandara Kalimarau memang punya peluang pasar yang cukup besar bagi Garuda Indonesia, kami juga sudah melakukan penjajakan ke sana,” kata Rahardian, Marketing Analyst PT Garuda Indonesia. Namun pihak Garuda hingga kini belum memberikan kejelasan kapan mereka membuka rute ke bandara yang menjadi kebanggaan warga Berau itu. “Kita perlu penjajakan lebih lanjut, setelah evaluasi kunjungan yang lalu, kami menyampaikan hasil evaluasi kepada manajemen PT Garuda, sebelum melakukan penjajakan lagi,” ujarnya. Potensi pasar, kata Rahardian tidak hanya dilihat dari jumlah penumpang saja, namun juga perlu mempertimbangkan biaya operasional yang harus dikeluarkan oleh Garuda. Temasuk ketersediaan bahan bakar pesawat. Tidak adanya Depo Pengisian Bahan bakar Pesawat Udara membuat maskapai penerbangan harus mengurangi tingkat isian penumpang, tujuannya agar dapat memuat bahan bakar lebih banyak agar bisa terbang pulang-pergi. Agar tidak merugi karena pengurangan jumlah penumpang, maskapai penerbangan terpaksa harus menaikkan harga tiket pesawat. Meski mengaku tengah melakukan pertimbangan, berdasarkan informasi dari Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Berau, Fahmi Rizani,Garuda Indonesia telah mengajukan jadwal penerbangan (slot time) untuk penerbangan ke Berau. “Saya dapat informasi dari
Kementerian Perhubungan, kalau Garuda sudah mendapat jadwal penerbangan ke Berau,” ungkapnya. Namun Fahmi mengaku, pihaknya juga belum mendapat informasi lengkap terkait jadwal penerbangan maskapai Garuda. Seperti diketahui, saat ini, baru ada empat maskapai yang melayani rute penerbangan dari dan ke Kabupaten Berau, yakni Batavia Air, Sriwijaya Air dan Trigana Air yang menggunakan pesawat jenis Boeing 737, serta Kalstar Aviations dengan pesawat jenis ATR 42. Pemkab Berau, di tahun 2013 ini memang memfokuskan pembukaan akses menuju kabupaten yang terletak di wilayah paling utara Kaltim ini. Dengan semakin banyak maskapai penerbangan yang beroperasi di Bandara Kalimarau, diharapkan jumlah kunjungan wisatawan ke Kabupaten Berau semakin meningkat. Secara otomatis juga akan meningkatkan perekonomian masyarakat. Militer Juga Incar Bandara Kalimarau Tidak hanya maskapai penerbangan komersial yang beramai-ramai masuk ke Bandara Kalimarau. Pihak TNI pun rencananya juga akan membuka Skuadron Heli Tempur di bandara itu. Sejak hari Selasa lalu, hingga Rabu (9/1) kemarin, Jajaran Kodam VI/Mulawarman juga melakukan survei kelayakan eks terminal penumpang Bandara Kalimarau. Terminal Penumpang lama yang sudah tidak difungsikan itu, rencananya akan digunakan sebagai home base Helikopter serbu TNI AU. “Sesuai kebijakan KSAD, akan dibangun skuadron heli di Berau, kapasitas saya datang ke sini untuk meninjau kelayakan lahan yang ada,” ungkap Kasdam- Kodam VI Mulawarman, Letkol CZI Suwandi saat meninjau Bandara Kalimarau didampingi Dandim 0902 /TRD Letkol
ARM Rabimin. Menurutnya, untuk membangun skuadron heli tempur dibutuhkan sedikitnya 20 hektare lahan untuk hanggar serta perumahan bagi prajurit yang bertugas. Untuk itu pihaknya berharap kerjasama Pemprov Kaltim dan Pemkab Berau serta otoritas bandara untuk mendukung rencana tersebut. Untuk status lahan, Suwandi mengatakan, TNI hanya pinjam pakai dengan pemerintah, pasalnya bangunan dan infrastruktur yang ada di Bandara Kalimarau saat ini dibangun dengan APBN. “Tapi kita baru pendekatan dengan Pemda, untuk sementara saya hanya dipercaya meninjau fisik terlebih dahulu, nanti baru melangkah ke administratifnya,” sambungnya. Sementara itu, Dandim Berau, Letkol Rabimin S,IP menyebutkan dengan dibangunnya skuadron heli tempur di Berau merupakan sebuah kemajuan bagi daerah khususnya dalam masalah keamanan. “Ini kepercayaan panglima TNI kepada Berau yang sangat kami dukung namun juga diharapkan ada dukungan penuh dari Provinsi dan pusat,” ujarnya Sebelumnya, Pangdam VI/ Mulawarman, Dicky Wainal Usman saat berkunjung ke Kabupaten Berau mengatakan, akan menempatkan dua helikopter tempur tercanggih di dunia di Bandara Kalimarau. “Kita akan bangun skuadron heli serbu, rencananya 2014 helikopter apache akan datang. Ini juga merupakan helikopter terhebat di dunia, kita baru beli delapan unit,” ungkap Dicky. Dari delapan unit yang dipesan, dua diantaranya akan ditempatkan di Berau. Skuadron heli serbu itu, rencananya juga akan diterapkan secara komposit. “Selain helikopter Apache, kita juga akan menempatkan helikopter jenis Bell,” katanya lagi. (gef)
TRIBUN KALTIM/GEAFRY NECOLSEN
Aktifitas di Bandara Kalimarau.
Satu Rumah dan 6 Bangsalan Dilalap Api SAMARINDA, TRIBUN Si jago merah kembali beraksi di Samarinda, Kamis (10/1/2013). Tak sampai 10 menit, 1 rumah dan 6 bangsalan di RT 13 gang VII Kelurahan Bugis ludes dilalap api. "Saya lihat ada asap, masuk sebentar ke rumah keluar lagi sudah besar apinya. Langsung manggill warga. Nggak sampai lamalah sudah ludes bangunannya. Dari kayu soalnya,"
katanya. Pemadam kebakaran yang dibantu warga bersama - sama memastikan api padam secara keseluruhan. Diakibatkan jalan yang cukup sempit, menyulitkan mobil pemadam berukuran besar masuk. Otomatis, hanya dua mobil pemadam yang dapat menjangkau lokasi. Anggota pemadam yang hendak menggunakan hidran di
lokasi tersebut juga sempat kecewa karena tidak berfungsi sama sekali. Ketua RT 13 Suwandi memastikan bahwa jumlah bangunan yang terbakar terdiri dari 1 rumah tinggal dan 6 bangsalan dan semua berpenghuni. "Rumah tinggal milik Pak Kusworo dan bangsalan milik Pak Yono. Di samping bangsalan juga ada kost mahasiswa," katanya. (dep)
PEMIMPIN UMUM(Plt): Agus Nugroho PEMIMPIN REDAKSI: Achmad Subechi REDAKTUR PELAKSANA: Priyo Suwarno MANAJER PRODUKSI: Arif Er Rachman WAKIL MANAJER PRODUKSI: Baskoro Muncar KOORDINATOR LIPUTAN: Fransina Luhukay STAF REDAKSI: H Sjamsul Kahar, H Herman Darmo, Uki M Kurdi, Achmad Subechi, Ignatius Sawabi, Priyo Suwarno, Arif Er Rachman, Baskoro Muncar, Iwan Apriansyah, Fransina Luhukay, Adhinata Kusuma, Dwi Haryanto SN, Sumarsono, Mathias M Ola, Trinilo Umardini, M Abduh Kuddu, Rita, Reza Rasyid Umar, Margaret Sarita, M Wikan Hendarman, Maipah, Ahmad Bayasut, Fachmi Rachman, Feri Mei Efendi, Basir Daud, Rafan A Dwinanto, Syaiful Syafar. BIRO SAMARINDA, Jl Ulin No.106 Samarinda, Telepon: 0541 202416, 202417, fax: (0541) 769855: H Maturidi (kepala), Achmad Bintoro, Budhi Hartono, Khaidir, Maipah, Nevrianto HP, Reonaldus, Muhammad Yamin, Hasbi. KUTAI KARTANEGARA: Rahmat Taufik KUTAI TIMUR: Kholish Chered. BONTANG: Udin Dohang PASIR: Sarassani. PENAJAM PASER UTARA: Samir TARAKAN: Junisah. KUTAI BARAT: Alex Pardede. BERAU: Amalia Husnul A. NUNUKAN: Niko Ruru. BIRO JAKARTA, Jl Palmerah Selatan 3, Jakarta 10270, Telepon (021) 5356766 (7618), Fax (021) 5495360: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita (Wakil) Agung Budi Santoso, Johnson Simanjuntak, Chairul Arifin, Ismanto, Rachmad Hidayat, Toni Bramantoro, Yuli Sulistyawan, Yoni Iskandar, Bian Harnansa, Hendra Gunawan, Sugiarto, Budi Prasetyo, Hasanuddin Aco, Murdjani. DIREKTUR UTAMA: Asih Winanti. DIREKTUR: H Herman Darmo, Uki M Kurdi. PEMIMPIN PERUSAHAAN / MANAJER IKLAN: H Zainal Abidin. MANAJER SIRKULASI: Iskandar. BAGIAN IKLAN JAKARTA: Doddy Setiawan (HP 08164859626), Jl Palmerah Selatan 3 Jakarta, Telp: (021) 5483863, 5494999, 5483008, 5480888 (ext: 7635-7638) Fax: (021) 53696583 Tarif Iklan: ■ Umum Display (B/W) Rp 22.500/mm kolom ■ Spot Colour (2 warna): Rp 30.000/mm kolom ■ Spot Colour (1 warna): Rp 25.000/mm kolom ■ Full Colour: Rp 35.000/mm kolom ■ Halaman 1 (B/W) Rp 60.000/mm kolom ■ Halaman 1 (F/C) Rp 90.000/mm kolom ■ Iklan Baris (2 s/d 10 baris): Rp 10.000/baris. Harga di atas belum termasuk PPN 10%.KANTOR PUSAT BALIKPAPAN Jl Indrakila Straat III Dalam, RT 52 No 1 Kampung Timur, Balikpapan 76125. Telepon: (0542) 735015, 7020152, 7020151, Fax: (0542) 735013 No Rek 191.0724971 BCA Balikpapan a/n PT Mahakam Media Grafika. PENERBIT: PT Mahakam Media Grafika. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN
WARTAWAN “TRIBUN KALTIM” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER
CMYK
CMYK
KAMIS 10 JANUARI 2013
3
John Isner Mundur dari Australia Terbuka SYDNEY, TRIBUN — Petenis tinggi besar asal Amerika Serikat, John Isner, menarik diri dari turnamen Grand Slam Australia Terbuka karena cedera lutut. Cedera ini dia alami saat memperkuat AS di Piala Hopman dan juga membuatnya mengalami kekalahan saat menghadapi Ryan Harrison pada turnamen internasional Sydney pekan ini. Melalui akun Twitter-nya, Isner mengumumkan keputusannya tersebut. "Dengan berat hari saya
mengumumkan bahwa saya harus mundur dari Australia Terbuka," tulis petenis peringkat ke-13 dunia ini. "Saya merasa ada masalah pada lutut dan menyadari ada cedera pada tulang saya. Menurut dokter, akan sangat berisiko terus bermain dengan keadaan seperti ini," ucap Isner. Dengan mundurnya Isner, hanya ada satu petenis putra asal AS, Sam Querry, di antara 32 unggulan Australia Terbuka, yang akan dimulai Senin (14/1). (kps)
John Isner AFP/MANAN VATSYAYANA
Tontowi/Liliyana dan Sony Lolos � Korea Terbuka Superseries Premier JAKARTA, TRIBUN — Indonesia meloloskan Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir dan Sony Dwi Kuncoro ke babak perempat final Korea Terbuka Superseries Premier, Kamis (10/1). Dalam pertandingan babak kedua di Olympic Gymnasium, Seoul, Tontowi/Liliyana yang diunggulkan di tempat kedua menyingkirkan ganda asal Jepang, Kenichi Hayakawa/ Misaki Matsumoto. Mereka menang mudah 21-4, 21-11 dalam 21 menit. Sementara itu, satu-satunya wakil tunggal putra, Sony Dwi Kuncoro, juga maju ke babak perempat final. Sony menyingkirkan pemain Singapura, Ashton Chen Yong Zhao, 21-14, 21-13. Sony akan menghadapi pemain Jepang, Takumi Ueda. Namun, ganda campuran lainnya, Muhammad Rijal/Debby Susanto, gagal melenggang ke perempat final setelah dikalahkan ganda Korea, Kim Ki Jung/Jun Kyung Eun, 20-22, 14-21. Sementara itu, ganda campuran bersaudara Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet membuat kejutan dengan menyingkirkan unggulan 3 asal Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, Kamis (10/1). Dalam pertandingan babak kedua Korea Terbuka Superseries Premier tersebut, Kido/Pia mengalahkan Chan/Goh dalam rubber game 12-21, 21-15, 21-13. Ini merupakan pertemuan pertama Kido/pia yang berada di peringkat 19 dunia dan lawannya yang merupakan peringkat 3 dunia ini. Dengan kemenangan ini, Kido/ Pia maju ke perempatfinal dan menunggu pemenang pertandingan antara ganda Thailand, Sudket Prapakamol/ Saralee Thoungtongkam dengan ganda China Qiu Zihan/Bao Yixin. (kps)
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pasangan ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir harus berusaha keras saat melawan ganda campuran asal Cina Xu Chen dan Ma jin pada semifinal Djarum Indonesia Open 2012 di Istora Senayan Jakarta Pusat Sabtu (16/6/2012). Tontowi dan Liliyana berhasil menembus final usai mengalahkan ganda campuran Cina ini dengan rubber set 2116 15-21 21-16.
Rp 12 M, Batas Maksimum Pengeluaran Klub IPL JAKARTA,TRIBUN - Klub-klub peserta Indonesia Premiere League (IPL) hanya diperbolehkan menghabiskan dana maksimal Rp 12 miliar pada musim depan. Kebijakan itu diambil Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) agar tidak terulang lagi permasalahan tunggakan gaji pemain seperti yang terjadi pada musim lalu. "Kejadian musim lalu tidak boleh terulang lagi. Federasi bisa saja kena sanksi karena klub yang menunggak gaji pemain. Kami tidak mau ini terjadi. Tahun pertama dan kedua ini, kita harus efisien," tutur anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sihar Sitorus, kepada wartawan, Rabu (9/1/2013) malam. Sihar menjelaskan, penerapan
batas maksimum Rp 12 miliar bagi setiap klub berdasarkan rata-rata dana yang dikeluarkan klub pada musim lalu. "Kita melihat musim lalu. Rata-rata pengeluaran setiap klub Rp 12 miliar. Itu nilai maksimal. Klub bisa mengeluarkan uang di bawah angka tersebut," tandasnya. "Komposisinya telah kita tetapkan bahwa dari anggaran yang telah dialokasikan klub, yakni 60 persen untuk pembayaran gaji pemain dan 40 persen untuk operasional," kata Sihar lagi. Dengan adanya sistem financial fairplay itu, Sihar berharap tidak ada lagi klub yang mengalami krisis keuangan di tengah-tengah jalannya kompetisi. "Jadi, klub harus berpikir berapa
CMYK
dana yg harus dikeluarkan agar tidak menunggak gaji pemain. Untuk klub yang sudah mengontrak pemainnya, harus ada negosiasi ulang sehingga tidak lewat dari batas maksimum," ujar Sihar. "Kalau melewati batas akan ada konsekuensi dan sanksi. Bentuk sanksinya masih dipikirkan. Yang pasti, spiritnya adalah apa yang dialami klub-klub saat ini tak terulang pada musim depan," lanjutnya. Sihar menegaskan, klub-klub yang masih memiliki tunggakan gaji terhadap pemainnya juga dilarang ikut berkompetisi. Salah satu klub yang masih belum melunasi pembayaran gaji pemainnya yakni Bontang FC. "Dari aturan disebutkan, klub tidak
boleh ada tunggakan dari musim kemarin kalau ingin berkompetisi pada musim selanjutnya. Otomatis, kalau belum bisa menyelesaikannya, klub tersebut tidak bisa mengikuti kompetisi. Soal Bontang, yang pasti PSSI belum ada rencana memberikan dana talangan. Kita strick. Kalau belum melunasi gaji pemain, ya enggak. Kita pasti akan meminta verifikasi kepada pemain dan klub, apakah sudah melunasi hak pemain," tegas Sihar. IPL sendiri akan digelar mulai pada 9 Februari mendatang, dengan diawali Community Shield yang mempertemukan Semen Padang (Juara IPL 2012) dan Persibo Bojonegoro (Juara Piala Indonesia 2012). (kps)
CMYK
4
Life Style
KAMIS 10 JANUARI 2013
AFP/FREDERIC J
Para pemain film The Hunger Games di ajang People Choice Awards 2013.
Hunger Games Dominasi People Choice Awards â—? Raih Lima Penghargaan dari Tujuh Kategori yang Dinominasikan AJANG penghargaan People's Choice Awards 2013 baru saja selesai dihelat pada Rabu (9/1/2013) malam, di Nokia Theater, Los Angeles, AS, atau Kamis pagi ini waktu Indonesia. Malam itu, menjadi malam yang membahagiakan untuk film "The Hunger Games". Film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karangan Suzanne Collins
membawa pulang lima penghargaan dari tujuh kategori yang dinominasikan. Penghargaan tersebut di antaranya favorite movie, favorite action movie dan favorite movie franchise. Sementara bintang utamanya Jennifer Lawrence, Chris Hutcherson dan Liam Hemsworth memenangkan penghargaan favorite onscreen chemistry.
Jennifer sendiri dinobatkan sebagai favorite movie actrees dan face of heroism. "Terima kasih buat kalian yang sangat mencintai film sama seperti saya," ujar Jennifer yang digadang-gadang bakal dinominasikan dalam ajang Academy Awards untuk perannya dalam film "Silver Linings". Pemenang lainnya dalam ajang ini adalah
Taylor Swift yang membawa pulang tiga penghargaan, boyband asal Inggris The Wanted, serial komedi "The Big Bang Theory", dan aktris Sandra Bullock. Malam itu, ajang ini diramaikan dengan penampilan dari Alicia Keys, Christina Aguilera dan Jason Aldean. Pemenang People's Choice Awards dipilih berdasarkan hasil voting masyarakat umum. (tribunnews)
Tak Ingin Diduakan Cintanya
CARANDDRIVER
Honda mobil Jepang akan meluncurkan sedan hybrid dengan konsumsi bahan bakar 29 km per liter dan diklaim paling irit di kelasnya.
Accord Hybrid Teririt di Kelasnya JEPANG, TRIBUN - Honda mobil Jepang akan meluncurkan sedan hybrid dengan konsumsi bahan bakar 29 km per liter dan diklaim paling irit di kelasnya, seperti dilaporkan Nikkei, kemarin (9/1). Sedan ini tampil dengan model sama sekali baru dan hanya untuk pasar domestik. Keiritan bensin Accord melebihi Toyota Camry dan Crown hibrida yang 23,2 km per liter (kpl), termasuk rekor saudaranya sendiri Honda Insight yang 27,2 kpl.
Accord hibrida ini digerakkan, selain mesin bensin, juga satu motor listrik. Namun Nikkei melaporkan kalau motor listrik pada Accord kelak ada dua unit, di mana konfigurasi ini telah diterapkan oleh Toyota. Kendaraan dapat melaju tanpa motor listrik, namum mendapat eneergi yang dihasilkan dari deselerasi untuk kemudian digunakan meningkatkan efisiensi bahan bakar. Dan Honda menargetkan 10.000 unit per tahun di Jepang. Dipilihnya Accord untuk menaikkan pamor sekaligus juga pasarnya yang kian menukik di negeri sendiri. Bayangkan, dari 100.000 unit pada era 1970-1980-an, tinggal 3.200 unit pada 2011. (kps)
CITRA Skolastika heran dengan sejumlah wanita yang merelakan dirinya diduakan suaminya dalam pernikahan poligami. Sampai sekarang ia tidak mengerti alasan wanita yang memilih menjalani kehidupan seperti itu. "Citra pikir kok masih ada wanita yang mau diberapakan (cintanya). Wanita paling berharga dan harus jadi prioritas bagi dia (lakilaki). Kalau sampai detik ini masih ada yang ikhlas, rela dibagi, Citra masih enggak bisa berpikir seperti itu, " ucapnya, Kamis, (10/1/ 2013), saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut, memang tidak bisa memungkiri bahwa biasanya materi menjadi alasan bagi wanita rela diduakan atau ditigakan oleh suaminya. "Enggak munafiklah, yang Citra melihatnya lebih kepada materi sih. Kalau orang (laki-laki) punya kekuasaan besar, cukup untuk atur hidup mereka? Tetapi, apapun alasannya, Citra memang enggak bisa terima," serunya. Dara manis berkulit sawo matang berusia 19 tahun itu, mendambakan pendamping hidup yang setia. "Aku akan lihat yang paling penting saat mencari pacar, selalu pikir kalau dia itu playboy atau enggak ya. Kalau everybody liar, ya percuma," tandas jebolan Indonesian Idol itu. (tribunnews)
Citra Skolastika TRIBUN JAKARTA/JEPRIMA
CMYK