CMYK
EDISI SORE
NO. 211/TAHUN 1 JUMAT 18 MEI 2012
Jasad Korban Sukhoi Teridentifikasi â– Keluarga Menolak Diumumkan Nama-nama Korban
KOMPAS/ALIF ICHWAN
Jumpa pers yang dihadiri (dari kiri ke kanan) Direktur Eksekutif DVI Kombes Anton Castilani, Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Pol Boy Rafli, Kepala Rumah Sakit RS Polri Sukanto Brigjen Agus Prayitno dan Pemeriksa Madya kesatuan pusat Inafis Bareskrim Mabes Polri AKBP H. A. Taufik, berlangsung di Rumah Sakit Polri RS. Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (16/5). Isi dari jumpa pers tersebut masih terkait proses identifikasi korban jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100, serta menjelaskan bahwa tim DVI telah melakukan proses rekonsiliasi yaitu mencocokkan data antemortem dengan postmortem dan satu korban telah teridentifikasi Warga Negara Indoensida berjenis kelamin laki-laki.
JAKARTA, TRIBUN - Proses identifikasi yang dilakukan oleh tim forensik gabungan dari Diseaster Victim Identification (DVI) dan Identification Indonesia Automatic Finger Prints Identication System (Inafis) Mabes Polri terus membuahkan hasil. Setelah beberapa waktu lalu tim berhasil mengidentifikasi satu jasad korban, Kepala Rumah Sakit Polri, Bhayangkara, Kramat Jati Brigadir Jenderal Agus Prayitno mengungkapkan, tim tersebut kembali berhasil mengidentifikasi sebanyak 14 jasad korban kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100 di Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat, Rabu (9/5) lalu. "Saat ini yang kami laporkan ada 14 korban yang dinyatakan teridentifikasi. Dua belas warga negara Indonesia, dua warga negara asing. Jenis kelamin, sembilan laki-laki, lima perempuan," kata Agus Prayitno saat jumpa pers di RS Polri, Kramat Jati, Jumat (18/5/). Hasil identifikasi tersebut diambil dari 35 kantong jenazah, 30 di antaranya terdiri dari body parts dan lima kantong berisi barang-barang yang dikenakan. Sementara, proses pengangkutan melalui jalur udara dari lokasi jatuhnya pesawat ke Jakarta terus berlangsung. Agus mengatakan, proses identifikasi tersebut berasal dari pemeriksaan data primer, yaitu DNA, pemeriksaan medik, barang-barang yang dikenakan
MARISSSA Nasution, bekas VJ MTV, sangat menyayangkan sikap Polda Metro Jaya yang tidak bersedia mengeluarkan izin konser Lady Gaga dengan alasan keamanan dan menjaga budaya ketimuran. Marissa juga menyalahkan sistem. "Saya kecewa dengan sistem yang ada di Indonesia. Terakhir saya cek, Indonesia adalah country yang demokratis. Enggak ada yang dipaksa untuk menonton. Itu kemauan mereka," kata Marissa Nasution, ketika ditemui di Senayan City, Senayan, Jakarta. Menurutnya, Indonesia merupakan negara yang membuat setiap orang punya kesempatan berekspresi atas kehendak sendiri selama tidak merugikan orang lain. Karena itu, ia
serta gigi geligi. Dengan demikian, tim telah mengidentifikasi 15 jasad korban pesawat berbendera Rusia tersebut. "Namun, ini bukan merupakan hasil akhir karena masih akan berlangsung," kata Agus Prayitno. Diberitakan sebelumnya, penerbangan yang dilakukan pesawat Sukhoi Superjet 100 merupakan bagian dari demo flight yang diselenggarakan oleh PT Trimarga Rekatama. Perusahaan tersebut merupakan agen yang memperkenalkan pesawat Sukhoi asal Rusia kepada perusahan penerbangan di Indonesia. Pesawat tersebut melakukan penerbangan sebanyak dua kali. Penerbangan pertama dari Halim Perdanakusuma menuju Pelabuhan Ratu pada Rabu (9/5), pukul 12.00 WIB dengan penumpang pebisnis di bidang penerbangan. Setelah terbang sekitar 35 hingga 45 menit, pesawat pun kembali ke Halim Perdanakusuma dalam kondisi selamat. Penerbangan kedua dilakukan pukul 14.12 WIB dengan mengangkut 45 orang, delapan orang di antaranya merupakan awak pesawat warga negara Rusia, satu orang warga negara Amerika Serikat, satu orang warga negara Perancis, dan sisanya warga negara Indonesia.(kps)
merasa tidak perlu ada larangan terhadap penyelenggaraan konser penyanyi kelahiran New York, Amerika Serikat itu. Padahal, lanjut dia, ada sejumlah film Indonesia yang sangat terbuka atau mempertontonkan kevulgaran. Para pemainnya mengenakan bikini dan beradegan syur. Bahkan, film itu dijual dalam bentuk DVD. "Itu bisa ditonton berulang-ulang," ucapnya. Ia menambahkan pernyataan FPI yang sangat keras melarang konser Lady Gaga karena pakaiannya vulgar sangat tidak masuk akal. "Di Jakarta ada banyak club dan orang Indonesia berpakaian lebih ringan daripada Lady Gaga," tandasnya. (tribunnews)
Tidak untuk Lady Gaga Sudah Final
Lady Gaga
JAKARTA, TRIBUN — Kebijakan Polda Metro Jaya untuk tidak merekomendasikan konser Lady Gaga di Jakarta sudah final. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto di kantornya, Jumat (18/5) siang. "Tidak merekomendasi konser itu sudah putusan final," katanya ketika ditanya kemungkinan Polda Metro Jaya memberi rekomendasi konser Lady Gaga, terkait banyaknya pihak yang juga menyayangkan jika konser Lady Gaga di Jakarta dibatalkan. Ia menambahkan, panitia penyelenggara pun sudah memahami dan setuju untuk membatalkan konser Lady Gaga di Jakarta. (kps)
KPL
Marissa Nasution
CMYK
CMYK
2
Tribun Etam
JUMAT 18 MEI 2012
Penipu Janji Bisa Lulus ■ Tes CPNS Kabupaten PPU
TRIBUN KALTIM/DOHANG
ANTRE BBM Antrean panjang kendaraan di SPBU Akawi Bontang yang hampir mencapai 2 Km.
PENAJAM, TRIBUN - Meki Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Penajam Paser Utara (PPU) belum memastikan adanya penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS), namun aksi penipuan dengan modus mampu membuat peserta lulus sebagai CPNS mulai beraksi. Kepala BKD PPU, Alimuddin mengaku, sudah mendapat informasi adanya oknum yang menjanjikan mampu membantu agar peserta lulus dalam penerimaan CPNS, tentu dengan bayaran. "Informasinya di Sepaku. Janjinya sih bisa meluluskan tapi syaratnya harus membayar," kata Alimuddin. Padahal kata Alimuddin, tahun ini belum ada rencana penerimaan CPNS. Karena pusat belum mencabut keputusan moratorium penerimaan CPNS. (mir)
Penyidikan Korupsi Perusda Pergudangan Masih Berlanjut ■ Tertunda karena Jaksa Penyidik Tengah Mengikuti kegiatan SAMARINDA,TRIBUN - Penyidikan kasus dugaan korupsi (penyimpangan) dalam pelepasan HPL (Hak Pengelolaan Lahan) dan pengelolaan keuangan di Perusda Pergudangan dan Aneka Usaha milik Pemkot Samarinda yang sempat tertunda beberapa pekan, kini kembali dilanjutkan. Kepala Kejaksaan Negeri
Samarinda Arif SH, MM mengatakan, tertundanya penyidikan dikarenakan jaksa penyidik yang menangani kasus ini mengikuti pendidikan. Namun saat ini jaksa penyidik tersebut sudah selesai pendidikan dan penyidikan dilanjutkan kembali. "Penyidikan sudah mulai dilanjutkan kembali, kita harapkan paling lambat Juni nanti sudah ada
hasil akhirnya," kata Arif, Jumat (18/ 5/2012). Seperti diberitakan, tim penyidik telah menemukan adanya indikasi penyimpangan dalam pelepasan HPL dan pengelolaan keuangan di Perusda PAU. Penyidik pun sudah mengantongi calon tersangka yang dinilai bertanggungjawab atas kasus ini. Dari hasil evaluasi tim penyidik,
ditemukan adanya indikasi penyimpangan. Baik berkaitan dengan pelepasan HPL kepada pihak ketiga, maupun berkaitan dengan pengelolaan keuangan Perusda PAU. Selain itu, hasil audit Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) tahun 2009 menyebutkan, adanya dugaan konspirasi antara Pemkot dengan pihak ketiga dalam pelepasan HPL.
Tanah kavling seluas 7,6 hektare berlokasi di kawasan pergudangan tersebut yang sebelumnya berstatus HPL, kini beralih status menjadi Hak Guna Bangunan (HGB) ke pihak ketiga dengan ketentuan, tanah tersebut dijual ke pihak ketiga dan dilakukan pungutan sebesar Rp 75 ribu per meter tanpa sepengetahuan Pemprov Kaltim. (has)
SDN 006 Dua Kali Terbakar ● Dokumen dan Rapor Murid Ludes TENGGARONG, TRIBUN – Gedung SDN 006 Loa Duri Ulu, Kecamatan Loa Janan kembali terbakar, Rabu (16/5) sekitar pukul 23.30. Sebelumnya, kebakaran hebat melalap 4 ruang kelas di lantai atas gedung SDN 006 itu dan 54 rumah warga di Jalan Gerbang Dayaku RT 02 dan 03, Desa Loa Duri Ulu, Loa Janan, Minggu (22/4) lalu. Kabakaran kemarin malam meludeskan 6 rumah warga di kawasan Jalan Gerbang Dayaku RT 03. Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik yang terjadi di ruangan tengah Toko Didi Variasi. Api segera merembet ke rumah warga yang berdempetan. Warga bahu-membahu memadamkam api, sebagian lagi berupaya menyelamatkan harta benda mereka. Sepuluh unit mobil pemadam kebakaran meluncur ke lokasi. Api berhasil dipadamkan satu jam kemudian. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran kali ini. Hasil penyelidikan aparat kepolisian dari Polres Kukar, Kamis (17/5) kemarin, penyebab kebakaran diakibatkan korsleting dari Toko Didi Variasi. ”Korsleting terjadi pada petak ke-3 dari 4 petak yang ada di Toko Didi
Numpang Balai Desa
Variasi. Petak ke-3 tersebut digunakan sebagai gudang untuk menyimpan barang, seperti perabotan rumah, motor dan oli bekas yang disimpan dalam jerigen,” kata AKBP I Gusti Kade Budhi Harryarsana, Kapolres Kukar didampingi Kasubag Humas AKP I Nyoman Subrata melalui Kaur Inafis Bripka Dian Heri Wahyudi kemarin. Akibat korsleting itu, jelas Dian, api langsung membesar karena percikan api mengenai oli bekas di dalam gudang. Api segera melalap seisi rumah. ”Setelah dilakukan olah TKP selama 2,5 jam, penyebab kebakaran diketahui akibat adanya korsleting listrik. Kami juga mengamankan barang bukti berupa kabel. Barang bukti dibawa ke Mapolres,” ucapnya. Terpisah, Mukromin Kepsek SDN 006 Loa Duri Ulu, belum bisa menaksir kerugian yang diderita akibat musibah kebakaran itu. Dia masih menginventarisasi barang-barang sekolah yang ikut terbakar. Kebakaran sebelumnya membuat beberapa dokumen sekolah dan rapor murid ikut terbakar. Dia mengatakan, hingga sore kemarin bantuan untuk korban kebakaran belum ada.(top)
KARENA musibah kebakaran, kegiatan belajar-mengajar SDN 006 Loa Duri Ulu bakal dialihkan ke gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Loa Duri Ulu. Sebagian murid juga akan belajar dengan menumpang di Gedung SDN
ISTIMEWA
Kebakaran kembali melalap Gedung SDN 006 Loa Duri Ulu dan 6 rumah warga di Jalan Gerbang Dayaku Rabu pukul 23.30.
026, Jalan Air Terjun. “Pasca musibah kebakaran ini, murid-murid diliburkan dulu hingga Senin (21/5) depan. Selasa (22/5), mereka baru masuk. Kami masih melakukan koordinasi dengan pihak desa dan Kepses SDN
026 karena kami akan meminjam gedung mereka. Sejauh ini, koordinasi dilakukan dalam bentuk lisan,” kata Mukromin, Kepsek SDN 006 Loa Duri Ulu kepada Tribun, Kamis (17/5). Pembagiannya, kelas 1, 2
dan 3 akan belajar di gedung BPU, sedangkan kelas 4 dan 5 menumpang di gedung SDN 026. Sementara ini, kelas 6 masih libur usai mengikuti UN beberapa pekan lalu. Selama ini Gedung BPU digunakan warga desa untuk
bermain bulutangkis. Pola belajar tetap akan memberlakukan 3 shift jam belajar sembari gedung sekolah yang terbakar dibangun. “Murid kami akan bergantian belajar dengan murid SDN 026,” tuturnya. (top)
PEMIMPIN UMUM(Plt): Agus Nugroho PEMIMPIN REDAKSI: Achmad Subechi REDAKTUR PELAKSANA: Priyo Suwarno MANAJER PRODUKSI: Arif Er Rachman WAKIL MANAJER PRODUKSI: Baskoro Muncar KOORDINATOR LIPUTAN: Fransina Luhukay STAF REDAKSI: H Sjamsul Kahar, H Herman Darmo, Uki M Kurdi, Achmad Subechi, Ignatius Sawabi, Priyo Suwarno, Arif Er Rachman, Baskoro Muncar, Iwan Apriansyah, Fransina Luhukay, Adhinata Kusuma, Dwi Haryanto SN, Sumarsono, Mathias M Ola, Trinilo Umardini, M Abduh Kuddu, Rita, Reza Rasyid Umar, Margaret Sarita, M Wikan Hendarman, Maipah, Ahmad Bayasut, Fachmi Rachman, Feri Mei Efendi, Basir Daud, Rafan A Dwinanto, Syaiful Syafar. BIRO SAMARINDA, Jl Ulin No.106 Samarinda, Telepon: 0541 202416, 202417, fax: (0541) 769855: H Maturidi (kepala), Achmad Bintoro, Budhi Hartono, Khaidir, Maipah, Nevrianto HP, Reonaldus, Muhammad Yamin, Hasbi. KUTAI KARTANEGARA: Rahmat Taufik KUTAI TIMUR: Kholish Chered. BONTANG: Udin Dohang PASIR: Sarassani. PENAJAM PASER UTARA: Samir TARAKAN: Junisah. KUTAI BARAT: Alex Pardede. BERAU: Amalia Husnul A. NUNUKAN: Niko Ruru. BIRO JAKARTA, Jl Palmerah Selatan 3, Jakarta 10270, Telepon (021) 5356766 (7618), Fax (021) 5495360: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita (Wakil) Agung Budi Santoso, Johnson Simanjuntak, Chairul Arifin, Ismanto, Rachmad Hidayat, Toni Bramantoro, Yuli Sulistyawan, Yoni Iskandar, Bian Harnansa, Hendra Gunawan, Sugiarto, Budi Prasetyo, Hasanuddin Aco, Murdjani. DIREKTUR UTAMA: Asih Winanti. DIREKTUR: H Herman Darmo, Uki M Kurdi. PEMIMPIN PERUSAHAAN / MANAJER IKLAN: H Zainal Abidin. MANAJER SIRKULASI: Iskandar. BAGIAN IKLAN JAKARTA: Doddy Setiawan (HP 08164859626), Jl Palmerah Selatan 3 Jakarta, Telp: (021) 5483863, 5494999, 5483008, 5480888 (ext: 7635-7638) Fax: (021) 53696583 Tarif Iklan: ■ Umum Display (B/W) Rp 22.500/mm kolom ■ Spot Colour (2 warna): Rp 30.000/mm kolom ■ Spot Colour (1 warna): Rp 25.000/mm kolom ■ Full Colour: Rp 35.000/mm kolom ■ Halaman 1 (B/W) Rp 60.000/mm kolom ■ Halaman 1 (F/C) Rp 90.000/mm kolom ■ Iklan Baris (2 s/d 10 baris): Rp 10.000/baris. Harga di atas belum termasuk PPN 10%.KANTOR PUSAT BALIKPAPAN Jl Indrakila Straat III Dalam, RT 52 No 1 Kampung Timur, Balikpapan 76125. Telepon: (0542) 735015, 7020152, 7020151, Fax: (0542) 735013 No Rek 191.0724971 BCA Balikpapan a/n PT Mahakam Media Grafika. PENERBIT: PT Mahakam Media Grafika. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN
WARTAWAN “TRIBUN KALTIM” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER
CMYK
CMYK
JUMAT 18 MEI 2012
3
Djokovic, Nadal Lolos, Murray Gagal
AFP/FILIPPO MONTEFORTE
ROMA, TRIBUN - Novak Djokovic dan Rafael Nadal maju ke perempat-final turnamen tenis Roma Masters Kamis (17/5) waktu setempat. Namun unggulan keempat Andy Murray terhambat untuk ke Prancis Terbuka setelah kalah dari Richard Gasquet. Petenis Prancis tersebut mengalahkan Murray dengan skor 6-7 (1/7), 6-3, 6-2. Murray mengatakan bahwa dirinya bermasalah dengan punggungnya sejak Desember namun tidak bersedia menjelaskan secara rinci tentang gejala atau perawatannya. Akan tetapi, dia mengakui sedang berpacu dengan waktu sementara Prancis Terbuka akan mulai di Paris pada Minggu pekan depan. "Saya telah merasakannya selama berbulan-bulan, tapi saya tidak belum sempat untuk istirahat. Saya telah mencoba untuk tidak membuatnya bertambah parah, tapi otot-
otot mulai kewalahan untuk mengimbanginya," kata Murray, yang melewatkan Madrid Master karena masalah tersebut. "Saya mempunyai banyak pertandingan besar ke depan dan tidak ada waktu banyak untuk istirahat. Semoga ketika Prancis Terbuka, saya berada di kondisi puncak," kata Murray. Unggulan pertama sekaligus juara bertahan Djokovic mengalahkan petenis Argentina Juan Monaco dengan skor 4-6, 6-2, 6-3 sementara ungulan kedua dari Spanyol, Rafael Nadal, dengan tanpa ampun membantai rival senegaranya Marcel Granollers dua set langsung 6-1, 6-1. "Keadaanya sangat sulit tadinya bagi kami berdua. Saya pada akhirnya menyelesaikan pertandingan tersebut," kata Nadal, yang akan menghadapi Tomas Berdych setelah finalis Madrid Open tersebut mengalahkan petenis Spanyol
Nicolas Almagro 7-6 (7/3), 6-3. Unggulan keenam dari Spanyol David Ferrer mengalahkan petenis unggulan ke-11 dari Prancis Gilles Simon 6-0, 7-6 (7/5). Dengan angin kencang yang membuat pertandingan menantang, Djokovic sempat membanting raketnya untuk memotivasi dirinya setelah kalah di set pembuka dengan Monaco. "Sangat sulit bermain saat angin kencang, tapi itu lah yang kami berdua rasakan," kata Djokovic. "Dia mampu menghadapi kondisi itu dengan baik di awal, namun setelah satu set dan separuh set saya mulai bermain bagus dan merubah strategi saya," kata Djokovic. "Saya tidak pernah mengharapkan pertandingan mudah melawan dia pada permukaan lapangan favoritnya. Saya merasa mulai memukul bola lebih baik. Saya menemukan irama permainan saya," kata Djokovic. (kps)
Novak Djokovic
Tim Thomas Waspadai Tunggal Pertama WUHAN, TRIBUN — Putraputra Indonesia akan berhadapan dengan tim Thomas Inggris pada pertandingan pertama di babak penyisihan grup A. Selain Inggris, tim Thomas Indonesia juga berada satu grup dengan China yang merupakan juara bertahan. Tim Inggris dimotori oleh Rajiv Ouseph yang merupakan pemain dengan rangking 19 dunia. Kemungkinan besar ia akan bertemu dengan Simon Santoso yang kini memiliki peringkat tertinggi di tim Thomas Indonesia yaitu di posisi sembilan dunia. Rekor pertemuan Simon dan Rajiv tercatat 2-0 untuk keunggulan Simon. Pertemuan pertama dimenangi Simon di turnamen Korea Open Superseries Premier 2011 dalam dua gim langsung, 21-19, 21-15. Setahun kemudian Simon kembali menundukkan Rajiv, juga di Korea Open, dengan skor 21-18, 21-13. “Rajiv merupakan pemain yang suka mengontrol permainan lawannya. Jika ingin menang, dari awal kita harus waspada dan menekan, selain itu kita juga tidak boleh kalah cepat dari dia.� kata
Agus Dwi Santoso, pelatih tunggal putra menjelaskan karakter pemain asal Inggris tersebut. Tunggal kedua Indonesia, Taufik Hidayat, pun unggul 2-1 pada rekor pertemuannya dengan Rajiv. Namun, Taufik sempat mengalami kekalahan pada pertemuan terakhirnya di Korea Open Superseries 2012, dengan skor 19-21, 15-21. Pada sektor ganda, pasangan Inggris mengandalkan Chris Adcock/ Andrew Ellis. Meskipun ganda putra Indonesia di atas kertas lebih unggul, namun pasangan peringkat 23 dunia ini patut diwaspadai. Pada All England 2012 lalu, keduanya sempat mengalahkan pasangan Indonesia, Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan, dalam permainan tiga gim, 13-21, 21-17, 21-13. Tim Thomas Indonesia harus memenangi pertandingan melawan tim Inggris jika ingin melaju ke babak perempat final. Pasalnya, pasti tak mudah untuk menggeser China yang diunggulkan sebagai juara grup A. Hanya dua tim terbaik pada setiap grup yang berhak untuk melaju ke babak perempat final. (kps)
KOMPAS.COM/TOTOK WIJAYANTO
Simon Santoso
Pensiun Akhir Musim LE MANS, TRIBUN — Juara Dunia MotoGP Casey Stoner mengejutkan dunia olahraga dengan menyatakan akan pensiun dari MotoGP pada akhir musim karena alasan keluarga. Pebalap berusia 26 tahun, yang telah memenangi 35 seri balapan MotoGP selama kariernya dan memimpin klasemen sementara setelah memenangi dua dari tiga balapan musim ini, menyampaikan pernyataannya dalam jumpa pers pada Kamis, sebelum seri Grand Prix Prancis. "Setelah berpikir dalam waktu lama dan banyak sekali diskusi dengan istri dan keluarga, saya telah memutuskan untuk berhenti berkompetisi pada akhir musim nanti," kata bintang tim Repsol Honda tersebut. "Setelah bertahun-tahun mengambil bagian dalam olahraga yang saya cintai ini, dan dengan semua pengorbanan yang harus saya lakukan, saya tidak lagi mempunyai gairah untuk melanjutkan dan saya pikir lebih baik berhenti," kata Stoner. Stoner, yang pernah menjadi juara dunia MotoGP 2007 bersama Ducati, menjadi seorang ayah untuk pertama kalinya pada Februari ketika istrinya, Adriana, melahirkan seorang bayi
Casey Stoner
CMYK
perempuan. Namun, dia tidak mengiyakan bahwa menjadi seorang ayah telah mengurangi kecintaannya pada dunia balap motor. Orang-orang bilang kalian akan melambat ketika kalian menikah, tapi dalam tahun pertama saya menikah, saya memenangi gelar juara," kata Stoner. Ketika saya tahu kami mempunyai seorang anak, saya mendapatkan gelar juara untuk kedua kalinya. Saya kira itu bukan alasannya (melambat)," kata dia. Stoner bergabung di kelas MotoGP pada 2006 bersama tim satelit Honda setelah sebelumnya bermain di kelas 125cc, debut pertamanya di Sirkuit Donington (2001) dan kelas 250cc. Pilihan untuk pindah ke tim Ducati pada 2007 membawa Stoner memenangi seri pembuka MotoGP di Qatar, yang kemudian diikuti dengan sembilan kali kemenangan yang menjadikannya juara dunia tahun itu. Ia pindah ke tim pabrikan Honda tahun lalu dan mendapatkan gelar juara dunia kedua kalinya di sirkuit Phillip Island, Australia, negara asalnya, setelah sebelumnya memenangi sembilan kali seri balapan musim itu. Stoner mengakhiri musim MotoGP 2011 dengan finish di posisi 10 GP Valencia. "Casey telah mengumumkan bahwa tahun 2012 akan menjadi tahun terakhirnya di MotoGP. Mari berharap dia mempunyai tahun yang fantastis," kata tim Honda dalam akun Twitternya, pada Kamis (17/5). (kps)
CMYK
4
Life Style
JUMAT 18 MEI 2012
DINI KUSMANA MASSABUAU
Tim perfilman Indonesia hadir untuk pemutaran film Lewat Djam Malam, karya besar sineas legendaris Indonesia almarhum Usmar Ismail, dalam Festival Film Cannes 2012, Kamis (17/5) sore waktu setempat di Palais des Festival, Cannes, Perancis.
"Lewat Djam Malam" Dapat Sambutan Baik
Takut Berantem dengan Suami PRESENTER Tya Ariestya ogah buru-buru menikah. Ia lebih baik bersabar dan menikmati waktu lebih lama untuk mengenal pasangannya dengan status berpacaran. Hal itu sangat penting baginya karena ingin rumahtangganya akur. "Nanti kalau buru-buru nikah, akunya capek, dia juga capek. Nanti malahan sering berantem dan enggak jadi, naudzubillahimindzalik ya," ucap Tya Ariestya, saat ditemui di Studio Indosiar, Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat. Tak hanya Tya, namun orangtuanya juga memiliki pandangan serupa. Mereka menyerahkan keputusan itu sepenuhnya kepada Tya. Sebab, pernikahan hanya sekali dalam seumur hidup. Ia tidak mau mengalami kegagalan dalam berumahtangga. "Mamaku juga enggak mau kalau aku buru-buru. Karena pernikahan kan sekali seumur hidup. Aku juga harus bisa jaga rumahtanggaku. Biar enggak berat ke depannya. Sekarang, baru pada tahap penyatuan visi dan misi," terangnya. Bintang film "Sebelah Mata" besutan sutradara Rudy Soedjarwo itu, juga kebetulan sedang menyelesaikan studi pascasarjana di sebuah universitas. Ia tidak mau kuliahnya terbengkalai karena buru-buru menikah. "Persyaratan keluarga aku, juga memang harus menyelesaikan kuliah dulu. Ya, aku penginnya memang melanjutkan kuliah lagi," tandasnya. (tribunnews)
â– Festival Film Cannes CANNES, TRIBUN -- "Film yang kaya dengan permainan emosi," itu penilaian yang dilontarkan oleh sejumlah pengamat film dan penonton setelah menonton Lewat Djam Malam, film karya besar Umar Ismail, salah satu sineas legendaris Indonesia yang telah tiada, dalam Festival Film Cannes 2012, Kamis (17/5) sore waktu setempat di ruang Bunuel, Palais des Festival, Cannes, Perancis. Lewat Djam Malam terpilih diputar dalam kategori film klasik pada festival tersebut. Film itu menyedot perhatian mereka yang hadir di sana, yang berasal dari berbagai negara. Mereka memiliki beberapa alasan untuk menonton film itu. Pertama, film tersebut merupakan karya besar yang telah rusak dan berhasil direstorasi sehingga layak ditonton lagi. Kedua, mereka penasaran mengenai dunia film Indonesia pada era 1950-an, karena mereka belum mengetahui bahwa Indonesia sudah mampu menghasilkan film-film
bermutu sejak lama. Ketiga, mereka memang pecinta film hitam putih klasik. Salah satu orang penting dalam Festival Film Cannes 2012 yang menonton film itu adalah Alexander Payne. Ia sutradara dari AS yang jadi anggota dewan juri untuk kompetisi film feature dalam festival tersebut. Ia juga pernah jadi ketua dewan juri untuk kategori Un Certain Regard dalam Festival Film Cannes 2005. Sore itu Payne memilih menonton film tersebut, bukan film-film lain yang diputar dalam waktu yang sama. Ketika ditanya mengenai tanggapannya sesudah menonton film itu, ia menjawab singkat, "Saya telah tepat memilih sajian bermutu dan penuh emosi ini." Pihak National Museum of Singapore (NMS), yang bersama World Cinema Foundation membiayai restorasi film tersebut, di hadapan mereka yang hadir untuk menonton film itu, menyatakan bahwa mereka bangga bisa merestorasi film tersebut, karena film itu merupakan
karya besar yang layak dipertontonkan kembali kepada kalangan pecinta film dan juga sebagai peninggalan seni berharga bagi dunia perfilman, baik bagi Indonesia maupun internasional. Lewat Djam Malam, yang diproduksi pada 1954, mulai Agustus 2011 direstorasi di laboratorium L’Immagine Ritrovata, Bologna, Italia. Film tersebut merupakan satusatunya film Indonesia yang direstorasi penuh. Master film itu sebelumnya tersimpan dan kondisinya rusak di Pusat Dokumentasi dan Informasi Perfilman Indonesia (Sinematek), Jakarta. Restorasi film karya Bapak Perfilman Indonesia itu merupakan bagian dari usaha NMS untuk melestarikan warisan sinema Asia Tenggara. Untuk memilih film tersebut, NMS bekerja sama dengan Yayasan Konfiden, salah satu organisasi nirlaba yang bergerak di bidang perfilman di Indonesia, dan Kineforum Dewan Kesenian Jakarta. (kps)
Aceh Gelar Pemilihan Miss Coffee SEPULUH gadis muda di Aceh memperebutkan gelar Miss Coffee Aceh 2012. Pemilihan Miss Coffee Aceh ini juga merupakan ajang promosi kopi yang dihasilkan Aceh. Pemimpin Aceh Multivision Salman Varisy mengatakan, sepuluh finalis putri kopi itu merupakan peserta terbaik yang terpilih pada audisi yang digelar Aceh Multivision, beberapa waktu lalu, di Aceh Tengah dan Banda Aceh. "Untuk tahun kedua ini, audisi kami lebarkan di dua wilayah, yakni Banda Aceh dan Aceh Tengah. Tahun
sebelumnya hanya di Banda Aceh saja. Hal ini mengingat daerah yang menjadi produsen kopi di Aceh itu memang di dataran tinggi Gayo, yakni Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah," papar Salman saat memberikan pembekalan kepada para finalis, Kamis (17/ 5/2012). "Namun, untuk ke depan, bukan tidak mungkin audisi akan lebih mencakup daerahdaerah lain di Aceh karena kopi dikonsumsi oleh semua masyarakat Aceh," lanjut Salman.
Sementara untuk hari ini, kata dia, para finalis Miss Coffee Aceh diberi waktu istirahat guna mempersiapkan diri untuk malam final, 19 Mei 2012. Para dara Aceh yang masuk grand final adalah Aida Fitri Isaq (22), Rainy Regina Prianto (18), Vivi Firlaini (19), Mutia Zahra (17), Fadia Intan Rahmania (17), Pudia Fahrina (20), Dewinta Heriza (17), Rizka Khairina Amran (20), Rita Amelia (22), dan Rahmayani (22). "Yang terpilih menjadi Miss Kopi Aceh ini nantinya akan diikutsertakan pada pemilihan
Putri Kopi Indonesia yang akan digelar bulan depan," ujar Salman. Menurut dia, ajang pemilihan putri kopi ini baru dua kali diadakan di Aceh dan Indonesia. "Dari ajang ini, kami bertujuan juga untuk mempromosikan kopi aceh ke pasar dunia. Kita ketahui, saat ini, Aceh menghasilkan kopi arabika terbaik dan kini sudah digunakan sebagai bahan baku bubuk kopi untuk merek internasional," tuturnya. Sebelum melaju pada malam grand final, para finalis putri kopi ini juga mendapatkan
CMYK
KOMPAS.COM K
Finalis Miss Coffee Aceh mencicipi kopi luwak di Rumah Atjeh Coffee. Mengenal kopi lebih jauh, menjadi bagian dari pembekalan para finalis miss coffee Aceh. Malam grand final pemilihan miss coffee akan digelar pada 19 Mei 2012.
pembekalan tentang kecantikan, koreografi, dan catwalk. Mereka juga diberi
pembekalan tentang kopi di Rumah Atjeh Coffee, kawasan Lingke, Banda Aceh.(kps)