CMYK
EDISI SORE
NO. 086/TAHUN 1 SENIN 26 MARET 2012
THE 1ST DIGITAL NEWSPAPER IN KALTIM
Nunun Sakit, Sidang Ditunda KOMPAS/LUCKY PRANSISKA
Terdakwa Nunun Nurbaetie menjalani sidang perdana di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, dengan agenda pembacaan dakwaan, Jumat (2/3). Istri mantan Wakil Kapolri, Adang Darojatun tersebut didakwa memberikan suap berupa cek pelawat kepada sejumlah anggota DPR terkait pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Miranda Goeltom tahun 2004.
JAKARTA, TRIBUN Persidangan kasus dugaan suap cek perjalanan ditunda hingga 2 April 2012 pekan depan lantaran terdakwa kasus itu, Nunun Nurbaeti, dinyatakan sakit. Ihwal sakitnya Nunun ini disampaikan dokter Komisi Pemberantasan Korupsi, Johanes Hutabarat, yang dimintai keterangan dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin (26/3). Menurut Johanes, kondisi kesehatan Nunun akan memburuk jika persidangan dilanjutkan. “Dari pemeriksaan saya, keadaan umum pasien, sakit sedang, tekanan darah, 140/100, denyut jantung cukup kencang, 100 kali per menit, ada keluhan muntah dua kali,” kata Johanes. Ditambah, katanya, Nunun memiliki riwayat hipertensi. Ketua majelis hakim perkara ini, Sudjatmiko mengatakan, persidangan akan ditunda hingga pekan depan dan Nunun diperbolehkan berobat jalan. Ditegaskannya, Nunun harus segera kembali ke rumah tahanan Pondok Bambu jika sudah selesai menjalani pengobatan. “Kalau memang berobat jalan, ya berobat jalan,
jangan dipakai untuk menginap,” ujar Sudjatmiko. Jika hasil pemeriksaan kemudian mengharuskan Nunun dirawat inap, Sudjatmiko mengatakan, hal itu bisa saja diizinkan asal disampaikan terlebih dahulu ke majelis hakim. Namun, kata Sudjatmiko, rawat inap hanya akan dilakukan di rumah sakit yang ditentukan majelis hakim. “Kalau memang butuh rawat inap, majelis akan izinkan, nanti kita bantar, tentu rumah sakitnya yang akan jadi tanggungan negara,” katanya. Sedianya, persidangan kali ini akan mendengarkan keterangan enam orang saksi, yakni Direktur Utama PT First Mujur Plantation and Industry (PT FMPI), Hidayat Lukman, mantan Direktur Keuangan PT FMPI, Budi Santoso, Kepala Seksi Travel Cheque Bank Internasional Indonesia, Krisna Pribadi, Cash Officer Bank Artha Graha, Tutur, Kepala Divisi Treasury Artha Graha, Gregorius Suryo Wiarso, dan Direktur Kepatuhan Artha Graha, Wita Dinata Sumantri. Namun, karena Nunun sakit, pemeriksaan Wita dan Krisna ditunda hingga minggu depan. Sementara Budi, Tutur, dan Gregorius
sempat diperiksa sebelum Nunun mengeluh sakit. Sedang, Hudayat Lukman, tidak hadir dalam sidang lantaran berada di Singapura dan sakit. Di tengah-tengah sidang, Nunun melalui kuasa hukumnya, Mulyaharja, juga meminta izin kepada majelis hakim untuk memakai kacamata gelap selama persidangan. Alasannya, Nunun mudah berkunangkunang jika terkena cahaya terang. Dalam kasus dugaan suap cek perjalanan ini, Nunun didakwa memberikan sejumlah cek perjalanan senilai total Rp 20,8 miliar ke sejumlah anggota DPR 1999-2004 melalui Arie Malangjudo. Cek tersebut merupakan bagian total 480 lembar cek BII senilai Rp 24 miliar, yang diberikan kepada anggota DPR periode 1999-2004. Pemberian cek perjalanan itu berhubungan dengan pelaksanaan pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia 2004 yang dimenangkan Miranda Goeltom. KPK juga menetapkan Miranda sebagai tersangka dalam kasus ini. Diyakini, ada penyandang dana yang belum terungkap dibalik pembelian cek perjalanan tersebut. (kps)
KOMPAS/SUTARMIK
Sebanyak 1.030 prajurit Korem 072 Pamungkas mengikuti Apel Siaga di Lapangan Monumen Pancasila Sakti Batalyon 403 Kentungan, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (26/3).
Yogya Siaga I YOGYAKARTA, TRIBUN Maraknya aksi demonstrasi mahasiswa dan kelompok masyarakat di Daerah Istimewa Yogyakarta dalam rangka menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) membuat aparat keamanan mengambil langkah untuk tetap menciptakan kenyamanan dan keamanan di kota ini. Mengantisipasi kondisi yang tidak diinginkan, Korem 072 Pamungkas menetapkan status Siaga 1 untuk wilayah Yogyakarta. Status Siaga 1 ini diberlakukan terhitung mulai Kamis (22/ 3/2012) hingga batas waktu yang belum bisa ditentukan. “TNI
berkepentingan dan terpanggil untuk menjaga serta melindungi bangsa dari berbagai bentuk ancaman,” kata Komandan Korem 072 Pamungkas, Kolonel (Kav) Sumedy, sebelum melakukan Apel Siaga Prajurit Korem 072, Senin (26/3). Terkait keterlibatan TNI dalam pengamanan aksi demonstrasi, Sumedy mengatakan, keharusan bagi prajurit TNI untuk memelihara kesiapannya dengan baik, yang dilakukan setiap saat. “Kamtibmas merupakan domain dari Polri, tetapi Polri juga punya keterbatasan kemampuan tidak menutup kemungkinan akan meminta tugas
perbantuan pada TNI, TNI harus siap,” tegas Sumedy. Sumedy menuturkan, TNI berkepentingan dan terpanggil untuk menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI, melindungi segenap tumpah darah dan bangsa Indonesia terhadap berbagai bentuk ancaman sesuai undang-undang dan tugas pokok TNI. “TNI tidak berpolitik praktis, dan senantiasa mendukung terciptanya suasana aman dan kondusif guna terwujudnya pembangunan nasional menuju cita-cita nasional yang berkesinambungan berdasarkan Pancasila dan UUD 1945,” kata Sumedy. (kps)
AP/MARK J
Madonna
Taksir Quentin Tarantino VOKALIS, pencipta lagu, produser musik, pemain film, dan pengusaha fashion kawakan Madonna (53) telah meminta sutradara kenamaan Quentin Tarantino untuk menggarap klip video lagu barunya, “Gang Bang”. Madonna, yang merilis album barunya, MDNA, Senin ini (26/3/
CMYK
2012), mengatakan, “Ketika saya menulis lagu itu, saya memikirkan salah satu filmnya (film Tarantino) dan salah seorang karakter perempuan dalam film itu.” Kata Madonna lagi, “Saya sudah menyelesaikan semuanya. Yang harus dilakukan oleh
Quentin hanyalah datang dengan membawa sebuah kamera. Saya tidak mampu membayar tarif seorang sutradara.” Jika Tarantino bijak, ia akan menunggu hingga uang itu mulai menggelinding dari tur dunia Madonna pada musim panas tahun ini. (kps)
CMYK
2
Tribun Etam
SENIN 26 MARET 2012
TRIBUNKALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO
MELEWATI PAGAR -Sejumlah orang melewati pagar menuju speedboat tepi Sungai Mahakam jalan Gajah Mada yang berisiko jatuh nyemplung ke sungai, Jumat (23/3). Hal tersebut tidak hanya sekali dilakukan, perlu tindakan tegas dari aparat penegak hukum demi keselamatan jiwa.
Eceran Premium di Penajam
Capai Rp 8.000 PENAJAM, TRIBUN Meskipun harga bahan bakar minyak (BBM) belum naik namun sejumlah pengecer di Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) malah mulai menaikkan harga, Senin (26/3).
Bila sebelumnya harga tingkat pengecer hanya Rp 6.000/liter kini menjadi Rp 8.000. Selain itu, ukuran yang biasanya hampir penuh botol namun kali ini ukurannya hampir setengah botol. Salah seorang pengecer
yang enggan disebut namanya mengatakan, adanya kenaikan harga ini karena premium yang dibeli dari para pengetap juga naik. "Sekarang Rp 8.000 pak, karena kami beli dari pengetap juga naik," akunya. (mir)
Daftar Tunggu Calhaj Berau hingga 2024 TANJUNG REDEB, TRIBUN - Masyarakat Berau yang ingin menunaikan ibadah haji tampaknya harus bersabar. Daftar tunggu yang tercatat di Kementerian Agama Berau, untuk daftar sekarang baru bisa berangkat tahun 2024. Kepala Seksi Haji dan Umroh Kementerian Agama
Berau, Syahman, Senin (26/ 3) mengatakan, beberapa tahun belakangan keinginan masyarakat Berau menunaikan ibadah haji cukup tinggi. Terbukti dengan jumlah antrian calon jemaah haji yang sudah mencapai 1.600 orang. Jika kuota yang diberikan pada Berau tidak juga bertambah, masyarakat
yang baru mendaftar tahun ini baru bisa diberangkatkan pada 2024. Berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya setiap musim haji tiba, Kabupaten Berau hanya memberangkatkan 139 calon jemaah ditambah 2 petugas lapangan. Dan itu merupakan kuota yang telah ditetapkan pusat. (m35)
Dua Terlapor tak Hadir
● Sidang Perdana KPPU ● Dugaan Persekongkolan Tender STAIN Samarinda BALIKPAPAN, TRIBUN - Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menggelar sidang perdana dugaan persekongkolan tender pembangunan gedung Ma’hat Al Jamiah tahap II Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Samarinda, Senin (26/3/ 2012) di gedung KPPU KPD Balikpapan lantai 8 BRI Balikpapan. Sidang perdana dengan agenda pemeriksaan pendahuluan
menghadirkan terlapor I selaku panitia pengadaan tender di Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kaltim, terlapor II PT Sarana Karya Membangun. Dua terlapor lainnya,
terlapor III PT Bumi Artha Indonesia dan terlapor IV PT Maha Karuna. Namun dua terlapor di atas tidak hadir dalam pembacaan Laporan Dugaan Pelanggaran (LDP) oleh
investigator KPPU. Sidang perdana dipimpin majelis komisi Tri Angraini, didampingi anggota majelis Benny Pasaribu dan Muhammad Nawir Messi. (asi)
PEMIMPIN UMUM(Plt): Agus Nugroho PEMIMPIN REDAKSI: Achmad Subechi REDAKTUR PELAKSANA: Priyo Suwarno MANAJER PRODUKSI: Arif Er Rachman WAKIL MANAJER PRODUKSI: Baskoro Muncar KOORDINATOR LIPUTAN: Fransina Luhukay STAF REDAKSI: H Sjamsul Kahar, H Herman Darmo, Uki M Kurdi, Achmad Subechi, Ignatius Sawabi, Priyo Suwarno, Arif Er Rachman, Baskoro Muncar, Iwan Apriansyah, Fransina Luhukay, Adhinata Kusuma, Dwi Haryanto SN, Sumarsono, Mathias M Ola, Trinilo Umardini, M Abduh Kuddu, Rita, Reza Rasyid Umar, Margaret Sarita, M Wikan Hendarman, Maipah, Ahmad Bayasut, Fachmi Rachman, Feri Mei Efendi, Basir Daud, Rafan A Dwinanto, Syaiful Syafar. BIRO SAMARINDA, Jl Ulin No.106 Samarinda, Telepon: 0541 202416, 202417, fax: (0541) 769855: H Maturidi (kepala), Achmad Bintoro, Budhi Hartono, Khaidir, Maipah, Nevrianto HP, Reonaldus, Muhammad Yamin, Hasbi. KUTAI KARTANEGARA: Rahmat Taufik KUTAI TIMUR: Kholish Chered. BONTANG: Udin Dohang PASIR: Sarassani. PENAJAM PASER UTARA: Samir TARAKAN: Junisah. KUTAI BARAT: Alex Pardede. BERAU: Amalia Husnul A. NUNUKAN: Niko Ruru. BIRO JAKARTA, Jl Palmerah Selatan 3, Jakarta 10270, Telepon (021) 5356766 (7618), Fax (021) 5495360: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita (Wakil) Agung Budi Santoso, Johnson Simanjuntak, Chairul Arifin, Ismanto, Rachmad Hidayat, Toni Bramantoro, Yuli Sulistyawan, Yoni Iskandar, Bian Harnansa, Hendra Gunawan, Sugiarto, Budi Prasetyo, Hasanuddin Aco, Murdjani. DIREKTUR UTAMA: Asih Winanti. DIREKTUR: H Herman Darmo, Uki M Kurdi. PEMIMPIN PERUSAHAAN / MANAJER IKLAN: H Zainal Abidin. MANAJER SIRKULASI: Iskandar. BAGIAN IKLAN JAKARTA: Doddy Setiawan (HP 08164859626), Jl Palmerah Selatan 3 Jakarta, Telp: (021) 5483863, 5494999, 5483008, 5480888 (ext: 7635-7638) Fax: (021) 53696583 Tarif Iklan: ■ Umum Display (B/W) Rp 22.500/mm kolom ■ Spot Colour (2 warna): Rp 30.000/mm kolom ■ Spot Colour (1 warna): Rp 25.000/mm kolom ■ Full Colour: Rp 35.000/mm kolom ■ Halaman 1 (B/W) Rp 60.000/mm kolom ■ Halaman 1 (F/C) Rp 90.000/mm kolom ■ Iklan Baris (2 s/d 10 baris): Rp 10.000/baris. Harga di atas belum termasuk PPN 10%.KANTOR PUSAT BALIKPAPAN Jl Indrakila Straat III Dalam, RT 52 No 1 Kampung Timur, Balikpapan 76125. Telepon: (0542) 735015, 7020152, 7020151, Fax: (0542) 735013 No Rek 191.0724971 BCA Balikpapan a/n PT Mahakam Media Grafika. PENERBIT: PT Mahakam Media Grafika. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN
WARTAWAN “TRIBUN KALTIM” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER
CMYK
CMYK
Tribun Sport
SENIN 26 MARET 2012
3
Taufik Hidayat: Perhatikan Bulutangkis, Olahraga Prestasi! TAUFIK Hidayat melontarkan kritik pedas kepada media, pemerintah dan masyarakat luas. Peraih medali emas Olimpiade 2004 itu merasa kalau media, pemerintah dan masyarakat lebih peduli kepada cabang olahraga sepak bola, bukan kepada bulutangkis yang terbukti selama puluhan tahun meraih prestasi kelas dunia dan sering mengharumkan nama Indonesia. "Bulutangkis ini olahraga prestasi. Bukan hanya olahraga masyarakat. Bukan saya bermaksud merendahkan cabang atau atlet lain, tapi medali emas Olimpiade untuk Indonesia yah dari bulutangkis," ia mengatakan dengan penuh semangat di acara pembukaan kejuaraan Axiata Cup di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (22/3) lalu. "Anda para wartawan dan media, lihat saja porsi pemberitaannya lebih banyak untuk sepak bola. Tapi kalau
kami juara di luar negeri, sulit untuk mencari beritanya," Taufik menambahkan. Menantu Agum Gumelar itu juga menyindir pemerintah yang lebih senang memperhatikan sepak bola, padahal dari segi prestasi masih kalah jauh dari bulutangkis Indonesia. "Kalau saya pribadi sih, setiap bertanding saya selalu berjuang keras dan memberikan yang terbaik untuk keluarga saya dan masyarakat. Soalnya kalau kita pensiun, negara juga nggak peduli kan?", pria 30 tahun itu melanjutkan. Taufik juga tak peduli dengan penilaian yang menyebutkan ia adalah sosok yang emosional dan kontroversial. Baginya pembuktian di lapangan bulutangkis lebih penting daripada memikirkan penilaian orang lain. "Kalau saya kontroversial tapi saya
punya prestasi kenapa? Saya rasa nggak apa-apa jika seseorang kontroversial asal ia memiliki prestasi yang bagus, dalam hal apapun," ujarnya. Taufik pun meminta agar rekanrekannya untuk selalu bersemangat, kompak dan terus mengasah kemampuan, terutama dalam menghadapi kejuaraan Piala ThomasUber pada Mei dan Olimpiade di Agustus 2011 nanti. Tradisi emas Olimpiade yang tidak pernah putus sejak Olimpiade 1992 lalu agar terus dilanjutkan. Selain meraih medali emas Olimpiade 2004, Taufik Hidayat juga pernah juara di berbagai ajang bergengsi bulutangkis dunia. Gelar medali emas SEA Games, Kejuaraan Dunia hingga kejuaraan di berbagai negara, sudah didapat ayah dua anak ini.
Bersama tim Indonesia Garuda, Taufik akan bekerja keras membawa merah putih menjadi yang terbaik di kejuaraan Axiata Cup. Selain Indonesia Garuda, tim Indonesia Rajawali juga akan menjadi duta Indonesia di Axiata Cup. Axiata Cup adalah kejuaraan bulutangkis yang diikuti oleh enam negara Asia Tenggara: Indonesia, Malaysia, Filipina, Vietnam, Singapura dan Thailand. Kejuaraan ini berlangsung di dua negara, Indonesia (Jakarta) dan Malaysia (Kuala Lumpur). Kedua negara melayu itu mengirimkan dua tim: Indonesia Garuda-Indonesia Rajawali serta Malaysia Tiger-Malaysia Leopard. Kejuaraan akan dibagi menjadi tiga babak: Babak penyisihan mulai 23 sampai 25 Maret 2011. Tennis Indoor
Senayan menjadi tempat penyelenggaraan di Jakarta. Lalu babak semi final akan digelar pada 30 Maret dan 1 April 2012. Semi final di Jakarta akan dilangsungkan di Sport Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dan babak final di Tennis Indoor Senayan, Jakarta pada 15 April 2012. Yang istimewa dari Axiata Cup ialah selain diikuti pebulutangkis kelas dunia, hadiah yang disediakan juga terbesar dari semua kejuaraan bulutangkis di dunia. USD 1 juta atau lebih dari Rp 9,1 miliar menjadi hadiah untuk tim yang menjadi juara. "Meski tidak berpengaruh ke peringkat dunia kami, saya yakin negara lain yang tidak ikut pasti iri melihat hadiah yang disediakan," canda Taufik. (yol)
Juventus Kembali Tempel Milan ■ Usai Bungkam Inter 2 - 0 TURIN, TRIBUN — Juventus kembali menempel AC Milan setelah menang 2-0 atas Inter Milan dalam lanjutan Serie-A, Minggu atau Senin (26/3/ 2012) dini hari WIB. Dua gol Juventus dicetak oleh Martín Caceres dan Alessandro Del Piero di babak kedua. Tambahan tiga poin ini membuat Juventus kembali hanya terpaut empat poin dari AC Milan yang menduduki posisi puncak dengan 63 angka. Adapun bagi Inter, kekalahan ini semakin menutup peluang mereka untuk menempati posisi ketiga klasemen akhir Serie-A. Inter saat ini tertahan di posisi ke-8 dengan 41 poin, tertinggal 10 poin dari Lazio yang ada di posisi ketiga. Inter menjadi tim pertama yang mendapatkan peluang. Pada menit ke-14, kiper Gianluigi Buffon harus bekerja keras dalam menahan tembakan Diego Milito yang berdiri dalam posisi yang pas untuk menceploskan bola. Tiga menit setelahnya, giliran Juventus yang mengancam. Umpan dari Martín Caceres disambar sundulan oleh Alessandro
Matri. Beruntung bagi tim tamu, kiper Julio Cesar masih sigap dalam menghalau bola. Pada menit ke-23, Julio Cesar kembali bekerja keras untuk menangkap bola yang kali ini dilepaskan oleh Arturo Vidal. Juventus terus membombardir pertahanan Inter. Namun, banyak peluang yang tercipta tak mampu dimanfaatkan. Inter bangkit dan balik menekan pertahanan Juventus. Pada menit ke28, Diego Forlan memaksa Buffon melakukan penyelamatan gemilang untuk menghalau bola masuk ke gawang Juventus. Sundulan Forlan sebenarnya sudah mengarah ke gawang, tetapi masih bisa diblok Buffon. Pada menit ke-32, Buffon membuat striker Inter, Diego Milito, frustrasi. Peluang emas Milito berhasil dipatahkan kiper veteran timnas Italia ini. Menerima umpan jarak jauh, Milito berhasil mengontrol dan melepaskan tendangan keras ke gawang. Buffon lagi-lagi membloknya. Bola sempat mengarah ke Milito dan dia menendangnya kembali, tetapi terlalu
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
melambung. Buffon layak dijadikan pahlawan Juventus. Pada menit ke-36, ia lagi-lagi menyelamatkan gawangnya. Kali ini penyelamatan dari ancaman Joel Obi yang melakukan tendangan jarak jauh keras dan mengarah ke gawang. Namun, Buffon sukses memblok bolanya. Lima menit jelang waktu normal berakhir, Buffon kembali menunjukkan kepiawaiannya. Bola hasil tembakan jarak jauh dari Dejan Stankovic ia mentahkan dengan kakinya. Hingga laga babak pertama berakhir, gol yang diharapharapkan kedua tim tak kunjung datang. Di babak kedua, Juventus mencoba lebih menekan. Pada menit ke57, Juventus mengancam gawang Inter lewat tembakan jarak jauh Claudio Marchisio. Bola memang mengarah ke gawang, tetapi masih bisa dibendung oleh Julio Cesar dan hanya berbuah tendangan sudut untuk Juventus. Tendangan sudut ini justru menjadi berkah. Pirlo yang menjadi eksekutor melepaskan bola ke arah Martín Caceres yang berdiri
tanpa pengawalan. Bola pun diteruskan pemain asal Uruguay ini ke dalam gawang Inter lewat sundulannya. Tertinggal, Pelatih Inter, Claudio Ranieri, menginstruksikan pasukannya untuk lebih menyerang. Bahkan, ia mengganti formasinya menjadi 4-3-3 dengan memasukkan Giampaolo Pazzini untuk menjadi penyerang ketiga pada menit ke-68. Namun, justru Juventus yang mendapatkan kesempatan emas. Vucinic yang sudah lolos dari jebakan offside tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Julio Cesar. Sayang, Vucinic gagal menaklukkan Julio Cesar. Satu menit berselang, Juventus akhirnya mencetak gol keduanya. Umpan terobosan dari Arturo Vidal mampu
dikuasai pemain pengganti Alessandro Del Piero. Dia pun akhirnya melepaskan tendangan ke gawang dan membukukan gol pertama di Liga Serie-A pada musim ini. Julio Cesar yang sebelumnya tampil gemilang tak bisa berbuat banyak untuk menghalau bola masuk ke gawangnya. Juventus hampir saja mencetak gol ketiga pada menit ke-78 lewat kaki Fabio Quagliarella. Beruntung bagi Inter, Douglas Maicon mampu menghalau bola yang seharusnya bisa menjadi gol bagi Juventus tersebut. Tuan rumah kembali mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol lagi. Namun, kali ini Julio Cesar yang menghalangi Juventus untuk menambah perbendaharaan golnya. Hasil akhir pun tetap 2-0 untuk Juventus. (kps)
Susunan pemain Juventus: 1-Gianluigi Buffon, 3-Giorgio Chiellini, 15-Andrea Barzagli, 11-Paolo De Ceglie, 4-Martín Caceres, 21-Andrea Pirlo, 8-Claudio Marchisio, 22-Arturo Vidal, 14-Mirko Vucinic (18-Fabio Quagliarella 74), 32-Alessandro Matri (10-Alessandro Del Piero 53), 7-Simone Pepe (19Leonardo Bonucci 53) Inter: 1-Julio Cesar, 25-Walter Samuel, 6-Lucio, 55-Yuto Nagatomo, 13Maicon, 18-Andrea Poli (7-Giampaolo Pazzini 68), 5-Dejan Stankovic, 20-Joel Chukwuma Obi (37- Marco Faraoini 68), 4-Javier Zanetti, 9Diego Forlan, 22-Diego Milito
CMYK
Pemain tim nasional U-23 Indonesia menggotong gawang sebelum berlatih ringan di lapangan PSSI, Senayan, Jakarta, Kamis (10/11/2011) lalu.
Ke Jepara Murni Pemusatan Latihan JEPARA, TRIBUN — Media Officer Persijap Jepara, Sulismanto, menyatakan, kedatangan tim nasional U-23 ke "Kota Ukir" itu murni untuk agenda persiapan timnas, bukan alasan lain. Bantahan ini terkait isu yang menyebut bahwa timnas sengaja didatangkan untuk meramaikan agenda pemilihan kepala daerah (pilkada) yang sedang berlangsung di sana. "Uji coba ini murni terkait dengan agenda kebutuhan latihan timnas. Keberadaan anak asuh Aji Santoso di Jepara merupakan rangkaian lanjutan kegiatan, setelah uji coba dengan dua tim Indonesian Premier League (IPL) lainnya, yakni Persebaya dan Persiba Bantul. Selain itu, timnas juga telah beruji coba menghadapi Persepar Palangkaraya," kata Sulismanto. Alasan lainnya, kata Sulismanto, Stadion Gelora Bumi Kartini memiliki rumput yang kualitasnya di atas rata-rata stadion lain di Indonesia. Sulismanto kemudian mengungkapkan, ada perubahan jadwal laga persahabatan antara timnas U-23 dan Persijap Jepara. Pengunduran jadwal itu dilakukan untuk menyesuaikan program latihan yang telah disusun pelatih "Garuda Muda". "Jadwal uji coba hanya mundur satu hari dari rencana semula," katanya. Rombongan pertama timnas dijadwalkan tiba di Jepara, Senin (26/3/2102) sore. Timnas memboyong 22 pemain untuk menghadapi Persijap yang saat ini menghuni peringkat kedelapan klasemen IPL. (kps)
CMYK
4
Life Style
SENIN 26 MARET 2012
Android Tumbuh Cepat di Indonesia MESKIPUN BlackBerry masih menjadi smartphone favorit bagi sebagian masyarakat Indonesia, namun smartphone berbasis Android, kini mulai membayangbayanginya. Lembaga riset International Data Corporation (IDC) menyatakan, smartphone dengan sistem operasi dari Google itu mengalami pertumbuhan paling pesat pada kuartal terakhir 2011. Pengiriman smartphone Android ke Indonesia tumbuh 22% secara
berurutan. Alasan peningkatan ini dipicu oleh semakin banyaknya vendor yang mengadopsi Android, baik vendor lokal maupun global. Selain itu, munculnya smartphone Android dengan kisaran harga Rp 1,2 juta, menarik perhatian masyarakat yang berpenghasilan rendah untuk membelinya. Menurut Darwin Lie, Associate Market Analyst for Client Devices Research IDC Indonesia, kemungkinan besar Android akan
mendominasi pasar smartphone di kuartal berikutnya. Terlebih, Samsung sebagai vendor Android terbesar, sangat agresif mempromosikan smartphone Android-nya. Di kuartal empat tahun 2011, total pengiriman smartphone dari Samsung naik 116% secara berurutan. Secara keseluruhan, pengiriman telepon seluler ke Indonesia pada kuartal 4 tahun 2011, naik 43% dibandingkan tahun sebelumnya. Jumlah itu
didominasi oleh feature phone. Ponsel low-end yang dibekali fitur TV dan kartu SIM ganda, menurut IDC, membantu mempertahankan tingginya volume pengiriman ponsel di Indonesia sepanjang 2011. Kendati demikian, pengirimannya feature phone turun 4%. Sementara untuk smartphone, pengiriman pada kuartal keempat 2011 tumbuh 28% secara berurutan atau tumbuh 61% dari tahun sebelumnya. (kps)
KOMPAS
Ilustrasi Android
Cantik tapi Sombong
SHUTTERSTOCK
Ilustrasi deteksi dini
Deteksi Dini Berpeluang Sembuhkan Pasien SEMARANG, TRIBUN Sebagian besar penderita kanker usus besar berobat ke dokter dalam kondisi parah. Padahal, kanker usus besar bisa dicegah sejak dini dengan melihat gejala umum sehingga penanganannya bisa segera dilakukan. Demikian disampaikan pakar onkologi hematologi dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Aru W Sudoyo, dan Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Ign Riwanto di sela-sela Semarang HematologyMedical Oncology Update 2012, Sabtu (24/3), di Semarang, Jawa Tengah. Menurut Aru, gejala kanker usus besar bisa dilihat dari perubahan pola buang air besar (BAB), BAB berdarah, berat badan turun tanpa penyebab jelas, nyeri, dan anemia. Pada saat seseorang mengalami BAB berdarah, sebaiknya memeriksakan diri ke dokter umum dan meminta dokter melakukan
colok dubur. �Membedakan wasir dengan kanker mudah. Wasir lunak, sedangkan kanker keras,� kata Riwanto. Selama ini, banyak kasus penyakit kanker usus besar terlambat dideteksi karena saat pemeriksaan awal tak dilakukan colok dubur. Padahal, itu bisa mendeteksi sejak dini. Mendeteksi kanker usus besar, lanjut Aru, selain pemeriksaan rektal dengan jari, ada cara lain. Di antaranya, pemeriksaan darah dalam tinja, endoskopi/kolonoskopi, pemeriksaan rontgen, CT Scan, dan pemeriksaan DNA tinja (dalam penelitian). Faktor Risiko Menurut Aru, ada beberapa faktor risiko kanker usus besar, yakni kurang mengonsumsi makanan berserat dan berlemak tinggi, tambah usia, polip pada usus, riwayat kanker usus, serta ditemukan kanker ovarium (indung telur), kanker uterus, dan kanker payudara di keluarga.
Faktor lain, mengidap kolitis (radang usus) ulseratif yang tak diobati, kebiasaan makan daging (merah), kurang mengonsumsi buah-buahan, sayuran, dan ikan, kurang beraktivitas fisik, berat badan berlebih, serta merokok. Penanganan kanker usus besar, menurut Riwanto, bergantung pada stadium. Jika stadium awal, kanker usus besar bisa diangkat. Semakin dini kanker usus terdeteksi, peluang sembuhnya besar. Menurut Aru, pembedahan kunci kesembuhan didukung kemoterapi dan radioterapi. �Dengan syarat-syarat tertentu, kanker usus besar dapat sembuh.� Kriswandono (53), warga Semarang, menuturkan, setelah kemoterapi enam kali menyusul kanker usus besar yang dialaminya, ia menjalani kehidupan seperti biasa. Namun, ia berhatihati dalam mengonsumsi makanan. (kps)
PEMAIN film Marcella Zalianty (32) akan tampil dalam pergelaran wayang orang dengan lakon Arjuna Wiwaha pada Sabtu (31/3/ 2012) mendatang, di Senayan City, Jakarta. Ia baru menjalani latihan pertamanya pada Sabtu (24/ 3/2012) siang kemarin. "Waktu latihannya mepet, cuma satu minggu. Untung saya pernah belajar dasardasar tari Bali, jadi enggak terlalu kaget," ujar Marcella, yang direkrut Mirwan Suwarso, sutradara pergelaran tersebut. Marcella bakal kebagian peran sebagai Dewi Supraba, perempuan paling cantik di jagad pewayangan. Pokoknya, setiap laki-laki, termasuk yang melihatnya, pasti klepek-klepek jatuh cinta. Namun, kecantikan itu membuat sang Dewi jadi angkuh. Sudah mendalami karakter Dewi Supraba? "Belum secara detail. Saya baru mempelajari gerakan tubuhnya. Bagaimana karakter dan cara bicaranya belum saya pelajari tuntas," ujar Marcella, yang mengaku hanya mengenal tokoh-tokoh utama dalam pewayangan seperti Arjuna. Maklum, dia baru beberapa kali nonton wayang kulit dan wayang orang di Solo. Sudah latihan pakai kain? "Sudah... sudah. Ternyata susah ya pakai kain, apalagi yang ada lipatan di depannya, kalau sampai salah pasang kaki kita bisa keserimpet saat jalan hehe..." ujar Marcella. (kps)
KPL
Marcella Zalianty
Unik, Meja dan Kursi dari Onderdil Mobil INGIN memiliki ruang kerja yang spesial? Intro-Automotive menawarkan meja dan kursi yang dirakit menggunakan onderdil mobil untuk menghias ruang kerja agar lebih menarik. Perusahaan asal California ini juga dikenal sebagai pemasok barang seperti karpet, penghalang sinar matahari dan penutup mobil dengan merek
Pitstop. Penawaran unik ini meliputi kursi yang terbuat dari jok balap yang mengikutsertakan beberapa suku cadang. Seperti, sandaran tangan yang disanggah oleh sokbreker, pengatur ketinggian dari tuas persneling, penopang tengah jok dari sokbreker dengan poros memakai piringan rem lengkap
dengan kaliper. Roda yang digunakan adalah bentuk mini dari pelek dengan palang model bintang. Sementara meja menggunakan rangka besi yang dikaitkan dengan sokbreker di bagian bawahnya. Untuk pengunci antara sisi kanan dan kiri menggunakan strut bar dan sling. Sebagai sarana penyimpanan
CMYK
berkas memakai GT wing yang dibuat mini. Meski produsen belum mengeluarkan harga secara resmi, namun dari hasil pencarian cepat dari google, perangkat tersebut di banderol mulai 399 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 3,5 juta. Tersedia pilihan warna baik untuk penampang meja ataupun model kursi.(kps)
CARSCOOP
Meja dan kursi kerja produk Pitstop.