2
preambul
Ketika Fesyen Bicara Komang Priambada Pemimpin Umum
“Sekarang, tak tercatat berapa jumlah perancang busana yang ada di Indonesia. Pastinya, kehadiran mereka melalui karya-karya jenius dan ide-ide kreatif, siap membuat panggung fesyen Indonesia membuncah meriah”.
B
icara fesyen bukan perkara mudah. Hingga sekarang, belum ditemukan adanya buku yang secara utuh menjabarkan sejarah atau perjalanan fesyen tanah air. Sebagian besar hanya cerita tatap muka antara para desainer. Selain itu juga hasil kumpulan sebagian tulisan dari berbagai majalah dan beberapa buku yang hanya “sedikit” menjelaskan fesyen di Indonesia.
Tahun 1990-an hingga sekarang, sebagai zaman ketika gaya individual terlihat semakin berani bersuara. Tak heran jika di era ini, para perancang busana berbakat yang jumlahnya semakin banyak hadir berdasarkan keunikannya. Hal itu mencerminkan karakter masing-masing perancang. Ada yang menampilkan gaya busana bertumpuk dengan aura vintage, bergaya maskulin, cantik, terkesan mewah, elegan, hingga bergaya unik.
Fesyen baru dimulai pada 1920. Tahun itu sebagai langkah awal kebangkitan kaum wanita mencapai kebebasan dan kemerdekaannya. Di era sebelumnya, baju ala Cinderella rok terkembang dengan pinggang ekstra ketat, menyiksa kaum wanita. Karena itulah, sejak tahun ’20-an baju itu ditinggalkan. Tahun 1920 sebagai abad baru saat dunia fesyen terlahir kembali dengan pandangan berbeda. Inovasi terbaru muncul dari desainer dunia, seperti Coco Chanel yang menyuguhkan potongan, warna, maupun gaya yang mementingkan karakter seorang wanita. Dari sinilah dunia fesyen mulai berkibar.
Sejarah memang tidak pernah berhenti tercipta. Hadirnya ajang Lomba Perancang Mode membuahkan generasi perancang busana baru yang tak terbendung. Dari ajang inilah lahir namanama yang akrab di telinga para pemerhati dan pecinta mode Indonesia, seperti Samuel Wattimena, Edward Hutabarat, Chossy Latu, Itang Yunasz, Dandy Burhan, Stephanus Hamy, Widhi Budimulia, Carmanita, Naniek Rahmat, Taruna Kusmayadi, Tuty Cholid, Anne Rufaidah, Denny Wirawan, Ferry Sunarto, Sally Koeswanto, Priyo Oktaviano, Billy Tjong, Musa Widyatmodjo, Ian Adrian, Muara Bagja, dan masih banyak lagi. Mereka tampil dengan konsep busana berbeda-beda. Juga mampu membuat gaya berbusana wanita maupun pria Indonesia semakin bervariasi dan atraktif.
Masuk tahun 1930-an, perkembangan fesyen sedikit lamban, hingga akhirnya memasuki perang dunia kedua (1940-1946). Dari yang hanya bersifat fungsional, sebuah pakaian juga punya sisi estetis atau sisi “cantik”. Dunia di luar fesyen pun punya pengaruh hebat, terutama dunia film di awal tahun ’50-an hingga ’60-an. Beberapa movie star menjadi panutan di dunia fesyen, bahkan menjadi ikon, sebut saja Marlene Dietrich dengan baju androginy-nya. Di zaman ini, para desainer dunia pun begitu banyak melakukan inovasi. Dari London, ada Mary Quant dengan rok mininya dan Barbara Hulanicki mengambil gaya street wear remaja London. Berjalan ke Amerika, ada James Galanos dengan baju fitted dan Rudi Gernreich mengusung baju-baju unisex. Di Paris, dikenal Yves Saint Laurent bergaya tailoring untuk wanita, Pierre Cardin gaya baju spacenya, dan Emmanuel Ungaro dengan fashion couture-nya. Fesyen Indonesia sendiri baru benar-benar tercatat, baik secara bentuk, lisan, maupun tulisan pada ‘50-an. Itu diawali dengan kehadiran seorang maestro dan pelopor perancang busana Indonesia, Peter Sie. Tangan-tangan terampil dan kreativitas pria kelahiran Bogor inilah, profesi perancang busana lahir dan menyemarakkan gaya berbusana wanita di era tersebut.
Akan tetapi, sejarah fesyen tentu tak akan semeriah sekarang tanpa kehadiran perancang-perancang berbakat lain. Mereka hadir dengan kreativitas dan keberanian berkarya dengan gayanya. Siapa saja mereka? Beberapa di antaranya, Ghea S. Panggabean, Valentino Napitupulu, Arthur Harland, Ramli, Biyan Wanaatmadja, Sebastian Gunawan, Didi Budiardjo, Adrian Gan, Eddy Betty, Ronald V, Gaghana, Deden Siswanto, Arantxa Adi, dan masih banyak lagi. Sekarang, tak tercatat berapa jumlah perancang busana yang ada di Indonesia. Pastinya, kehadiran mereka melalui karyakarya jenius dan ide-ide kreatif, siap membuat panggung fesyen Indonesia membuncah meriah. Seiring perkembangan zaman, juga membuat dunia fesyen terus berkembang. Tidak tertutup kemungkinan, fesyen yang dulu dapat kita rasakan kembali. Salam Redaksi
Redaksi menerima kiriman naskah atau artikel dari Pembaca sesuai dengan misi d’sari Magz. Naskah dikirim ke Redaksi disertai identitas penulis dan nomor rekening. Redaksi berhak menyunting naskah tanpa mengubah maknanya. Untuk karya yang dimuat akan mendapat honor yang pantas.
KISAH SELEBRITI DUNIA
cerdas • dinamis • elegan
magZ
Publisher ALIHDAYA MEDIA NETWORK SPS No. 464/2008/11/D/2008 ISSN 2085-1324 Pemimpin Umum & Pemimpin Redaksi Komang Priambada Pemimpin Perusahaan: Agus Eka Maharta Wakil Pemimpin Perusahaan: M. Ramdlan N. Corporate Secretary: Siska Ariyani Redaktur Pelaksana: Junwinanto Sidang Redaksi: Komang Priambada • Agus Eka Junwinanto • Anita • Michael • NBY Redaktur Kuliner: Chef Michael Redaktur Foto: NBY MataHati • Afian Reporter: Anita Surachman • Panda Surya • Sefran Kontributor: Dedy Djanur • Heru Emka Dwi Karyani • Hesty S. Kontributor Ahli: Juliana A. Hutubessy (Etiket) Salma Dian Priharjati (Kecantikan) Henny E. Wirawan (Familia) Dyah Arum (Hukum) Alviko Ibnugroho (Finansia) Creative & Production: Ramdlan • Ewin • Ari Iklan dan Promosi: Siska Ariyani Finance Support: Ety Suriyani Rekening BCA KCP BINTARO a.n. PT ALIHDAYA BPO 4740300801 Alamat Redaksi Grha d’sari Jl. H. Nawi Raya No. 7C Gandaria Utara, Kebayoran Baru Jakarta Selatan - 12140 Hotline: Telp. +62 21 9703 1234 Fax. +62 21 726 4063 email: redaksi@dsarimagz.com http://d.dsarimagz.com http://m.dsarimagz.com Biro-Perwakilan: Bali • Balikpapan • Bandung • Batam • Jogjakarta Makasar • Medan • Palembang • Pekanbaru Semarang • Surabaya • Lampung • Solo Distribusi & Sirkulasi: PT. MITRADAYA MEDIA DISTRIBUSI Berlangganan: Telp. +62 21 999 38 123 Dicetak dengan Sempurna oleh:
GANECA EXACT PRINTING (Isi diluar tanggung jawab percetakan) Powered by:
http://dolphintechnology.net
d’sari Magz Saya pembaca majalah d’sari sejak 6 bulan terakhir ini. Terus terang, saya makin jatuh cinta dengan majalah ini, apalagi untuk dua nomor terakhir. Di nomor tersebut d’sari terlihat semakin sesuai dengan tagline yang diusung cerdas, dinamis dan elegan. Dengan rentang waktu sebulan, saya selalu membaca semua artikel yang ada, apalagi untuk Rubrik Mancanegara. Namun, ada sedikit saran dari saya, agar dalam edisi mendatang juga menampilkan kisah tentang para selebriti pria tingkat dunia, misalnya Pangeran William dari Kerajaan Inggris. Sekian surat dari saya, semoga d’sari tambah maju. Vini-Yogyakarta Hi Mba Vini Terima kasih telah membaca d’sari. Semoga dapat terus membaca d’sari untuk volume selanjutnya. Redaksi ucapkan terima kasih juga untuk sarannya. Untuk Pangeran William, redaksi ulas beritanya di edisi ini. Sukses Mba Vini!
KIRIM ARTIKEL Dear redaksi d’sari Magz Ada yang ingin saya tanyakan, apakah d’sari dapat menerima artikel yang saya tulis? Jenis artikel apa saja yang dapat diterima di redaksi? Terima kasih atas penjelasannya. Regards Nenny Diah Ayu.S Hello Mba Nenny Redaksi menerima artikel sesuai dengan rubrikasi yang tertera pada majalah. Mba Nenny dapat membaca d’sari Magz baik yang online maupun cetak untuk mengetahui lebih jauh tentang d’sari.
BERLANGGANAN D’SARI Hai d’sari Magz Saya ibu rumah tangga dan juga seorang dosen. Setelah mengetahui majalah d’sari melalui Facebook dan melihat situs di http://d.dsarimagz.com, saya sangat terkesan dengan penampilan dan isi majalah ini yang santun. Oleh karena itu, saya berminat untuk berlangganan. Jika saya berlangganan, apakah saya bisa menerima majalah itu sampai ke rumah atau ke kantor saya di Bengkulu? Terima kasih dan saya tunggu informasinya. Ibu Taty-Bengkulu Ibu Taty... Terima kasih sudah menjadi pembaca setia d’sari. Untuk berlangganan, ibu tinggal pilih, apakah majalah akan dikirim ke rumah atau kantor.
Suara Pembaca Kirimkan kritik, salam, atau masukan Anda seputar d’sari Magz, ke: email: redaksi@dsarimagz.com
RESEP ALA CHEF MIKE Yth. d’sari Magz... Sebagai penggemar majalah ini dan juga penggemar Chef Michael, saya pernah melihatnya di FB. Sang Chef menuliskan cara membuat pasta seperti makaroni. Namun sayang, di penjelasan itu tidak dijelaskan cara pengolahan setelah menjadi pasta. Misalnya, disajikan resep Spaghetti Karbonara, Maccaroni Schothel. Memang sih, sesungguhnya saya sudah mengetahui cara membuatnya. Tetapi, saya menginginkan resep ala Chef Michael. Oleh karena itu saya mohon agar d’sari di nomor mendatang mau memuat resep aneka pasta. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih. Yani-Kebon Jeruk Mba Yani... Semoga Chef Mike dapat memberikan resep-resep spektakulernya untuk Mba Yani. Terima kasih redaksi ucapkan untuk masukannya.
ARTIKEL D’SARI LEBIH VARIATIF Yth. d’sari Magz... Saya adalah suami dari dua anak yang masih balita. Tanpa sengaja ketika saya menunggui anak, saya melihat majalah d’sari di atas meja. Jujur, selama ini saya tidak pernah menaruh perhatian dengan keberadaan majalah wanita. Setiap hari saya hanya meluangkan waktu membaca Koran. Nah, pada kesempatan tersebut, secara iseng saya membuka lembar demi lembar majalah itu. Wah, ternyata isinya sungguh menarik. Saya cukup senang mendapat informasi tentang kanker testis dan juga cara memilih jenis kelamin anak. Kami memang berencana mempunyai anak lagi (sekarang dua anak kami adalah laki-laki). Bagi kami jenis kelamin anak tidak menjadi masalah, tetapi mencoba memilih jenis kelamin anak dengan cara yang aman juga tidak ada salahnya. Terima kasih d’sari, semoga di masa yang akan datang, artikel d’sari semakin bervariasi sehingga dapat dinikmati seluruh keluarga, tentu saja proporsi terbesar adalah wanita. Kevin-Grogol, Jakarta Barat Hallo Mas Kevin... Terima kasih redaksi ucapkan atas atensi untuk d’sari Magz. Redaksi akan terus berusaha memberikan artikel-artikel yang bervariasi, tentunya juga berbobot. Selamat menikmati sajian d’sari di volume ini Mas! Sukses selalu!
Bahasan Utama Kemewahan Terselubung
64
Simbol Ekspresif Penanda Zaman cerdas • dinamis • elegan
Fesyen, Identitas, dan Penanda Sosial Tren Mode Siklus Tanpa Henti Mencari Gaya di Antara Dua Kota
magZ
Vol. 16 Th.2 •16 MEI - 15 JUNI 2010
10
73 77 80
d.dsarimagz.com
daftar isi d’sari Icon
38
Mancanegara
William dan kate menikah?
114 116 120
22 26 29 32 34 6
69
SONIA WIBISONO Dunia Dokter, Biologi, dan Entertainment
Beauty
Kuku Rusak? Oh, tidak! Lebih ARtistik dengan Polish crack wanita, sehatkan kuku anda!
Fit
gairah menurun? temukan solusinya
42 48 52 56
Beranda
d’sari tahu
Kanker serviks Pembunuh Berdarah Dingin
122
Rehat Frederick sitaung Anak Bangsa Berprestasi dari Pedalaman papua
Cerpen
Setangkai soneta Oleh: Endah Sulwesi
Cerber di tanah pelarian oleh: Dewi Tresnowati Bagian Tiga
Suara Hati
ini pilihan hidupku
Serba-Serbi
Kelezatan rasa, aman, & sehat Tubuh ideal dengan kedelai
Maskulin
126
musa widyatmodjo Fesyen dan anugerah tuhan
Nur Annisa Rahmawati, S.T., M.M.
Konsultasi
Familia: Ada Apa dengan Anak Saya? Kecantikan: Sulit Orgasme Hukum: Cegah Anak dari Tindak Kekerasan dan Kejahatan
Ciptakan Busana Muslimah Anggun
Finansia: Pentingkah Mengukur Kekayaan? (Bagian 2 - Selesai)
Cover Story
Etiket: Bahasa Sunyi
NOVA RINI Jatuh Cinta Dunia Jurnalistik Make Up & Hair Do: Arie Gading (081213171776) Foto: Afian Matahati Photography Penata Gaya: Hesty S. & Jun (0818161574/021-98366255) Wardrobe: Handy Hartono (021-4527409); Luire By Raden Sirait (021-70721614), Available At The Catwalk Fashion Gallery (021-45853942), Mall Kelapa Gading 3 Lt 2.
58
Dimas arief wibisono pernah tak nyaman di entertainment
Foot Print
108
Phuket, Eksotika Pantai, Pulau,
Hingga Kehidupan Malam Bagian Dua - Selesai
96
90 Ciwidey Outlook
Tanpa Batas
Chef d’sari
Wanita, Dunia Pencitraan
Ragam Busana Sebastian Gunawan
Simple 16 and Glam
102
Resep d’sari
Oleh-Oleh dari Ujung Barat
Kepiting Sarani
Spicy Chicken Rice
White Snapper with Kalicaa Salsa ala Chef Michael
cover story
Nova Rini
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
6
Make up & Hair Do: Arie Gading (081213171776) Foto: Afian MataHati Penata Gaya: Hesty S. & Jun(0818161574/021-98366255) Wardrobe: Handy Hartono (021-4527409); Luire by Raden Sirait (021-70721614), Available at the CatWalk Fashion Gallery (021-45853942), Mall Kelapa Gading 3 Lt 2.
Jurnalistik Siapa sangka news caster (presenter berita) liputan 6 SCTV, Nova Rini dulunya gadis tomboi. Tidak pernah berambut panjang dan berlaku feminin. Bahkan, saking tomboinya sang ibu sempat mendaftarkannya ke sekolah kepribadian. Kini, single kelahiran Surabaya 24 Februari 1982 ini telah menjadi wanita anggun, dewasa, dan matang. Kemampuannya membawakan program berita dengan baik, ditunjang pemahamannya tentang dunia jurnalistik, membawanya menjadi presenter berita yang dikenal masyarakat luas, tidak hanya cantik tapi juga cerdas.
B
erwajah cantik, luwes, sabar, dan ramah, itulah kesan pertama yang d’sari dapat dari sosok pemilik nama lengkap Fitria Sulistya Nova Rini, atau lebih dikenal dengan nama Nova Rini. Saat d’sari menemuinya pada sesi pemotretan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Nova demikian biasa disapa, terlihat sederhana sebelum berganti kostum. Dengan riasan natural dan balutan busana kasual, celana panjang ketat warna putih, dipadu atasan kaos hitam polos, dan dipermanis dengan syal yang melingkar menghiasi lehernya.
J Saat ini saya sedang melanjutkan studi S2 di Magister Kenotariatan, Universitas Indonesia. Sekarang sedang menyelesaikan tugas akhir (tesis). Biasanya selesai siaran langsung meluncur ke kampus. Karena sekarang tinggal semester akhir dan sudah menyusun tesis, jadi kuliah hanya dua kali saja. Jadi, tidak serepot dulu. Kalau kemarin-kemarin, Senin hingga Sabtu, selepas siaran langsung buru-buru ke kampus.
Sembari menunggu pemotretan, Nova pun bergegas di make-up oleh seorang make-up artis langganannya. Sembari di touch up, lulusan S1 Fakultas Hukum Universitas Airlangga ini memulai perbincangan dengan d’sari. Berikut petikan wawancara d’sari dengan pemenang pertama lomba membaca berita, SCTV goes to campus Surabaya ini.
J Berawal dari iseng-iseng ikut SCTV goes to campus tahun 2004. Saat itu, liputan 6 memberikan seminar di kampus-kampus tentang bagaimana dunia jurnalistik. Di samping itu ada lomba juga, yaitu lomba membaca berita. Akhirnya saya ikut. Awalnya, ketertarikan saya bukan di news. Tapi saya pikir tidak ada salahnya mencoba. Waktu ikut lomba
T Selain menjadi presenter berita SCTV, apa aktivitas lain Anda?
T Bagaimana prosesnya hingga Anda bisa menjadi seorang presenter berita?
cover story
Dunia
7 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Jatuh Cinta
cover story
itu pun persiapannya minim sekali, tapi saya tetap mencoba dan ternyata saya mendapat juara satu di Surabaya. T Sekarang Anda terjun ke dunia news (berita) bagaimana tanggapan Anda? J Sebelumnya saya memang pernah menjadi presenter lepas untuk program acara entertainment di salah satu televisi lokal di Surabaya. News merupakan hal yang baru bagi saya. Lewat lomba yang saya ikuti, jadi tahu di balik layar. Membuat berita itu ternyata tidak segampang yang dibayangkan. Selama ini mengira melihat presenter di TV hanya tinggal membaca dan setelah itu lihat paket beritanya, mungkin terlihat mudah. Tetapi, setelah menjalani sendiri, ternyata membuat berita tidak mudah.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
8
T Pengalaman berharga apa yang Anda peroleh setelah menjadi presenter berita? Suka dukanya? J Sukanya banyak banget, bisa bertemu sama orang-orang penting. Kalau biasanya hanya lihat di TV, sekarang justru bisa bersalaman, bertemu langsung, mewawancarai, dan lain-lain. Dukanya, ketika harus meliput ke daerah konflik. Tapi sebenarnya bukan duka, lebih kepada rasa khawatir, karena menyangkut nyawa. Meski begitu, saya tetap suka tantangan, semakin berbahaya semakin menantang.
“Saya tetap ingin menjadi Nova yang sederhana, Nova dari Surabaya�.
T Hal apa yang paling berkesan selama liputan? J Waktu Sail Bunaken, ketika rekor penyelaman hingga 2000 penyelam lebih. Di situ saya punya kesempatan untuk reportase langsung dari bawah laut. Saya memang suka diving, tapi hal itu jadi benar-benar berkesan karena rasanya sangat berbeda. Kalau biasanya mendengar lagu Indonesia Raya saat upacara sambil hormat pada bendera, kali ini justru di dalam laut. Saya merinding dan antusias ketika melihat orang-orang asing yang juga semangat mengikuti momen tersebut. Bahkan mereka juga ikut hormat, meski itu bukan momen kebangsaan mereka. Dari situ semangat nasionalisme saya jadi berkibar. T Apa ada rasa takut saat membawakan live report di dalam laut? J Tentu, bayangkan saja, live report di darat saja masih sering ada kendala. Seperti tiba-tiba lampu mati. Tapi, ini justru 15 meter di bawah laut, harus mengatur pernapasan, salah sedikit kabelnya bisa nyetrum, bocor sedikit airnya bisa masuk, wassalam deh. Tapi kepuasannya tak terbayar saat sukses membawakannya. Apalagi ketika itu kita sampai bisa bilang eksklusif, karena kita yang pertama kali menyiarkan secara live. T Anda terbilang cantik dan pintar, pernah mengikuti kontes kecantikan? J Saya belum pernah ikut kontes kecantikan, lebih sering ikut talent lain, tetapi untuk kontes menyanyi. Karena awalnya punya cita-cita kalau tidak jadi dokter ya jadi penyanyi. Kalau lomba nyanyi mama sering mengikutsertakan saya dari kecil.
T Seperti apa kehidupan masa kecil Anda? J Saya tomboi dan tidak pernah berambut panjang. Baru ketika SMA panjangin rambut. Saking inginnya orang tua agar bisa lebih feminin dan nggak tomboi, didaftarkan les kepribadian. Karena sudah parah banget tomboinya. Papa dan Mama juga pekerja. Saya sudah biasa mandiri sejak kecil. Mandiri dalam arti karena kedua orang tua bekerja, ditambah saya juga anak pertama, dan adik-adik saya laki-laki semua. Jadi, secara tidak langsung sudah diajarkan untuk mandiri dan bertanggung jawab sejak kecil. T Bagaimana jika suatu saat Anda ditawari bermain sinetron atau film? J Pernah sih, tapi untuk sekarang saya lebih interested ke presenter. Tetapi, kita juga tidak mengerti jalannya Tuhan. Untuk sementara saya masih cinta di dunia ini (jurnalistik).
T Ke depannya, apa yang Anda harapkan? J Saya ingin kembali ke kodratnya, kerja boleh tapi someday, I will married, have a children. Jadi, tetap keluarga yang utama. Kalau pun harus tetap bekerja, tidak akan menyita waktu untuk keluarga. Bahkan ketika punya anak nanti, saya ingin memberikan asi ekslusif sendiri. T Anda tidak hanya pintar tapi juga cantik. Bagaimana Anda mendeskripsikan diri Anda dalam satu kata? J Sederhana! Dari dulu saya tidak suka sesuatu yang berlebihan. Apapun itu, mulai dari penampilan, maupun apa yang saya pilih dalam hidup ini. Saya hanya ingin dilihat sebagai seorang yang sederhana. Selama ini mungkin orang berpikir, bahwa orang yang sudah masuk televisi pasti glamour atau sombong. Tapi saya tidak ingin seperti itu. Saya tetap ingin menjadi Nova yang sederhana, Nova dari Surabaya. [Anita Surachman]
Ingin Punya Usaha Sendiri Bisa dibilang, Nova Rini cukup sukses dalam bidangnya sekarang. Bermodal paras yang cantik dan otak cerdas adalah hal mudah bagi Nova untuk meraih hal-hal yang diinginkan, tentunya dengan usaha maksimal ala Nova Rini. Mungkin, saat ini menikah sebagai target yang belum tercapai. Tetapi, menikah hanyalah salah satu dari beberapa impian yang termasuk dalam target hidupnya. Ke depannya, Nova tidak ingin menggantungkan profesinya pada satu bidang saja. Ia juga ingin mandiri dengan memiliki bisnis atau usaha sendiri. Memiliki usaha toko kue menjadi dambaan wanita berambut panjang ini. Meski belum terealisasi, tetapi Nova mengaku, sudah menginvestasikan penghasilannya untuk membangun bisnis tersebut. “Impian saya 10 tahun ke depan sudah memiliki usaha toko kue sendiri”, kata anak pertama dari 3 bersaudara ini. Ide untuk membangun bisnis tersebut rupanya terbesit dari kegemaran Nova membuat kue. Meski mengaku tidak bisa memasak, tapi Nova sangat senang larut berjam-jam dalam kegiatan membuat kue. “Saya suka buat kue, apalagi ketika mengkre-
asikan kue-kue tersebut ke sebuah bentuk cantik, rasanya senang sekali”, ungkap Nova. Dalam upaya mewujudkan impiannya tersebut, saat ini Nova tengah merealisasikannya, salah satunya menabung, sebagai modal usahanya kelak. Tak hanya itu, ia juga kerap melakukan survei ke toko kue yang dikunjunginya, untuk melihat konsepnya seperti apa. Dari situ, ia mulai mempelajari dan memperhatikan desain-desain kue, rasa, hingga pelayanannya. Sehingga ia bisa berinovasi kelak ketika telah punya toko kue sendiri. “Meski, entah kapan terwujudnya, tapi sudah ada bayangan kelak usahanya akan seperti apa”, ucap Nova. [Anita Surachman]
“Memiliki usaha toko kue menjadi dambaan wanita berambut panjang ini”.
9
cover
story
Foto: Doc. Pribadi
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
10
d’sari icon
Dunia Dokter, Biologi, dan Entertainment Wanita cantik bernama Sonia Wibisono ini tidak hanya dikenal sebagai seorang dokter, tapi ia juga cukup familiar di dunia entertainment. Wajahnya kerap tampil di layar kaca dan mengisi beberapa halaman media cetak nasional. Wajar saja, karena Sonia, sapaan akrabnya memang dikenal sebagai presenter program acara kesehatan di salah satu televisi juga bintang iklan.
B
eberapa program acara yang dibintanginya antara lain, Dokter Anda di TV One, CEO Mindset dan Ask Dokter Sonia Wibisono di QTV, O Clinic di O Channel, Indonesia Bebas Narkoba di TVRI, Info Obat dan Makanan di Metro TV, Klinik TVRI di TVRI, Your Health di Family Channel (Kabel Vision), Dokter TV di ANTV, dan lain-lain.
Menyukai Dunia Kedokteran Sejak kecil, orang tua Sonia telah memperkenalkannya mengenai hal-hal yang berhubungan dengan kebersihan dan kedokteran. Ia juga sering mendengar diskusi kedua orang tuanya yang notabene sebagai
dokter juga. Ketika SMP dan SMA pun Sonia mengaku memang sangat menyukai pelajaran Biologi, karena menurutnya, tubuh manusia dan cara bekerjanya sangat logis, sehingga mudah dicerna. Hal inilah yang melatarbelakangi mengapa ia tertarik dengan dunia kedokteran. Bagi Sonia, dokter adalah dunia yang sangat ia cintai. Lewat profesinya ini pula ia menemukan kejadian yang tak terlupakan, yaitu saat ia bekerja di rumah sakit dan praktik koas, juga saat ia membuat paper ketika kuliah, kegiatan itu ternyata membuatnya lupa waktu.
d’sari icon 11 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Sonia Wibisono
d’sari icon
Sonia memang tidak pernah terpikir selama ini kalau ia bisa masuk ke jajaran selebriti ibukota.
“Walaupun sedang jaga malam tidak tidur, saya bisa terasyik-asyik melakukan pembedahan (jahit menjahit luka). Ini merupakan salah satu hobi saya selama praktik di RSCM”, kata ibu dari Ramses Wardhana Hardjanto (3,5 tahun) dan Rainier Wardhana Hardjanto (2 tahun).
Merambah Entertainment
Dari tawaran yang datang itu, Sonia pun coba mengikuti casting, dan diterima. “Rasanya dunia ini cocok buat saya, karena saya orangnya bawel banget. Jadi, ini merupakan penyaluran hobi dan juga pelampiasan stres saya”, katanya sambil tertawa. Sonia memang tidak pernah terpikir selama ini kalau ia bisa masuk ke jajaran selebriti ibukota. Tetapi ia bercerita, bahwa sejak kecil ia hobi teater dan menari. Kegiatan itu juga sempat ia ikuti di berbagai sanggar dan teater hinga ia masuk bangku kuliah. “Saat saya di Fakultas Kedokteran UI pun, saya dipercaya teman-teman untuk menjadi peran utama (Sinta). Itu merupakan tugas akhir dari mata kuliah Ilmu Budaya Dasar”, ungkapnya. Selain menekuni kegiatan teater dan menari, ketika SMP dan SMA, Sonia juga pernah didaulat menjadi model di beberapa majalah. Hal itu ia lakukan sekadar iseng untuk membangun dan melatih rasa percaya diri. “Jadi, saya sudah cukup terbiasa dengan hal-hal yang berbau media”, kata wanita bertubuh langsing ini.
Foto: Doc. Pribadi
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
12
Siapa sangka, kalau profesi dokter yang disandangnya membawa anugerah lebih bagi istri dari Robert Adhi Wardhana ini. Pasalnya, terjunnya Sonia ke dunia entertainment berawal dari seorang pasien yang menawarkannya untuk membawakan acara Dokter TV di salah satu stasiun televisi swasta Indonesia.
Cantik Luar-Dalam Tidak dipungkiri kalau sosok Sonia identik dengan dokter yang tidak hanya cantik tapi juga pintar. Bagi Sonia, hal itu sebagai anugerah Tuhan yang diberikan kepadanya. Ia sangat mensyukuri
hal itu. Anugerah Tuhan adalah kata yang dipilihnya jika ia diminta mendeskripsikan ke dalam dua kata. “Semua yang saya miliki adalah anugerah Tuhan. Talenta saya, berbagai kesempatan yang datang, orang yang mendukung saya, itu adalah anugerah”, ujarnya.
13
Kecantikan bagi Sonia ternyata memiliki arti sendiri, cantik berarti terus belajar dan memperbaiki diri luar dan dalam. Dari luar dengan cara merawat diri, dan memiliki kesehatan tubuh yang baik. “Tidak bau mulut dan badan, berpakaian rapi, kalau bisa fashionable, karena jujur aja, penampilan pertama memang bisa memberikan
nilai plus�, ucap wanita kelahiran 11 Oktober 1977. Sementara dari dalam, wanita yang hobi membaca dan mendesain busana ini, kecantikan juga berarti kesehatan mental yang harus terus diasah, mental untuk bisa lebih rendah hati, mengasihi sesama, menjauhkan diri dari rasa iri hati, dengki, dan sebagainya. [Anita Surachman]
d’sari
icon
resensi buku d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
14
GURUN CINTA Persaingan Asmara Ayah dan Anak
Built For Sex
Terlatih Untuk Bercinta
Inilah kisah dua pria yang sedang dimabuk asmara dan gairah. Pria “jatuh” karena tiga hal: harta, tahta, dan wanita. Sebegitu hebatnya wanita, hingga mampu meluluhlantahkan emosi dan memainkan adrenalin untuk dua orang pria ini. Tak disangkanya lagi, keduanya masih bertalian darah, ayah dan sang anak.
pasangan. Bagaimana teknik “bermain” yang baik dan masing-masing terpuaskan. Scott Hays, mengemas secara cerdas dengan intelektualitas tinggi. Untuk mendapatkan seks yang hebat tak sekadar mengetahui gerakan maupun posisi yang tepat, pas, juga terbaik untuk pasangan Anda. Akan tetapi, Anda dihadapkan untuk memiliki pengetahuan luas, kekuatan, dan ketahanan stamina.
Mereka tak menyangka, Paul Courreges (sang ayah) dan Raymond (sang anak) bermain cinta segitiga tanpa sepengetahuan sang wanita. Bagi Paul, wanita itu menjadi magnet dirinya untuk menjauhkan diri dari keluarga, meninggalkan karier, hanya untuk kenikmatan sesaat yang dapat menghancurkan segalanya. Sementara, untuk Raymond sang anak yang masih berusia 18 tahun, wanita itu sebagai sasaran gejolak hasrat masa remajanya untuk dapat menikmati cinta dari wanita dewasa. Keduanya tak mengetahui hal ini, mereka jatuh cinta pada wanita yang sama. Sang wanita pun tak mengetahuinya jika Paul dan Raymond sebagai ayah dan anak. Raymond ingin merasakan, wanita dewasa itu sebagai sasaran gairah raganya yang sedang bergejolak menggebu dalam dirinya. Sementara, sang wanita memang terlihat cantik, seksi, menarik layaknya bunga mengundang kumbang untuk menghisap madunya, penuh dengan teka-teki, fantastis, dan memiliki aura berbeda untuk kedua orang pria yang sangat dekat ini. Meski, semuanya di luar kehendak sang wanita. Cerita yang tak lekang oleh waktu. Penasaran? Ikuti kisah perjalanan dua petualang cinta ini. [Jun] Judul Buku: Gurun Cinta: Persaingan Asmara Ayah dan Anak Penulis: Francois Mauriac Penerjemah: Istiani Prajoko Penerbit: PT. Serambi Ilmu Semesta Tahun Terbit: April 2010 Jumlah Hlm: 290 hlm ISBN: 978-979-024-225-8
Dari uraian yang detail dalam buku ini, Scott berhasil, jika boleh dibilang, menemukan beragam posisi, teknik yang tepat, dan mampu membangkitkan gairah dengan ketahanan stamina prima selama “permainan”. Kehadiran buku Built For Sex ini sangat membantu Anda yang menginginkan cara-cara “permainan” yang dahsyat ketika berada di ranjang.
M
anusia diciptakan berpasangan, memiliki cinta, dan hasrat untuk melakukan hubungan (baca seks). Apa yang ingin dihasilkan dari hubungan sebuah pasangan tak semata-mata karena seks belaka. Tetapi, intensitas sebuah hubungan yang berkualitas, mampu memberikan kenikmatan pada kedua belah pihak. Kita sering mendengar keluhan dari pasangan, istri kurang bergairah, atau suami loyo baru beberapa menit saja. Apa sebabnya? Hal itu tak ditunjang dengan pengetahuan yang cukup memadai dari masing-masing
Untuk pria dan wanita, Anda boleh bersyukur dengan kehadiran buku ini. Penjelasan secara detail, titik-titik rangsang, pola atau variasi posisi, bentuk latihan yang menunjang kekuatan stamina dalam bercinta, dihadirkan secara lengkap dalam buku ini. Enjoy for it! [Jun]
Judul Buku: Built For Sex: Terlatih Untuk Bercinta Penulis: Scatt Hays Penerjemah: Ferry Halim Penerbit: OPUS-www.opuspress.com Tahun Terbit: April 2010 Jumlah Hlm: 399 hlm ISBN: 978-979-024-552-5
Dengarlah Nyanyian Angin
D
engarlah Nyanyian Angin adalah novel pertama Haruki Murakami, seorang pengarang Jepang yang tengah populer saat ini. Ceritanya berkisah tentang obsesi kepada seorang penulis berkebangsaan Amerika, Derek Heartfield yang meninggal bunuh diri dari puncak Empire State Building sembari mendekap lukisan Hitler di tangan kanan, dan payung terbuka di tangan kiri. Cerita ini dimulai pada catatan sejarah tanggal 8 Agustus 1970-an dan berakhir delapan belas hari kemudian, tanggal 26 Agustus, tahun yang sama. Berkisah tentang kehidupan anak-anak muda Jepang, Nezumi yang punya karakteristik unik, larut dalam alkohol, karena ia muak dengan kekayaan. Jay, si bartender dan seorang wanita yang kehilangan salah satu jari kelingkingnya. Tokoh Wanita ini dekat dengan tokoh “Aku”.
Haruki Murakami mendeskripsikan kisah ini begitu nyata dan membuat pembaca terenyuh saat menyimak cerita di dalamnya. Dalam novel ini, Aku menjadi tokoh sentral yang banyak menuturkan kisah demi kisah. Guratan perjalanan kehidupan yang kompleks dituturkan dengan lugas serta ringan, membuat pembaca dengan mudah masuk ke dalam alur cerita tersebut. [Anita] Judul Buku: Dengarlah Nyanyian Angin Penulis: Haruki Murakami Penerbit: KPG (Kepustakaan Populer Gramedia)
Tahun Terbit: Oktober 2008 Jumlah Hlm: 146 hlm ISBN: 978-979-91-0137-2
Aku teringat saat-saat indah Kau hadir di depanku Ada fantasi sesaat Laksana raga polos yang indah ... —Pushkin, Kuingat Saat Indah Itu. Besok, aku akan duduk di perapian dan melupakan segalanya, hanya menatap orang yang kucintai tanpa berhenti. Kami akan menunggu waktu bergulir, dari pagi sampai malam mengusir orang-orang yang ribut, saat itu kita tidak akan terpisahkan. —Pushkin, Jalan Raya di Musim Dingin. Dulu, pernah ada seseorang yang mencintaiku begitu lekat. Seluruh jiwa dan raganya diberikan hanya untukku. Akan tetapi, tembok penghalang yang bernama keberanian tak cukup muncul dalam diriku. Keberanian yang seharusnya sudah aku lakukan sejak dahulu, pastinya tak akan mendatangkan bencana cinta seperti sekarang ini. Kegigihan aku untuk meraih cinta memang belum cukup.
the ‘O’ project Wanita tak pernah habis untuk diungkap, apalagi kehidupan seksual mereka. Firliana Purwanti mengupas lebih dalam tentang seksual wanita. Lika-liku seksualitas wanita diungkap secara lugas, gamblang, dan mengalir. Tidak bermaksud “mengadili” pria, wanita pun berhak mendapat kepuasan seksual, terutama orgasme. Dari risetnya selama berada di Aceh, Surabaya, dan beberapa kota besar di Indonesia, Firli mengungkap, hanya 29% wanita mencapai kenikmatan dalam berhubungan intim. Sementara pria, mampu mencapai orgasme berkali-kali dalam waktu bersamaan. Banyak pula cara yang dilakukan wanita untuk mengembalikan keperawanannya, dari segala jenis jamu, hingga operasi jutaan rupiah. Untuk mencapai orgasme yang benar-benar maksimal, perlu stamina kuat. Bagaimana hal ini dapat terjadi? Bagaimana pula Firli mampu mengurai benang seksualitas wanita tanpa tameng dan tak bermaksud menggurui? Jangan Anda lewatkan untuk menyinggahi sejenak dan menikmati untaian kalimat demi kalimat di buku ini. The Orgasm Project! [Jun]
Aku masih begitu percaya pada cinta pertama. Begitu indah untuk dikenangkan. Meski, cinta pertama itu telah menggurat luka di hatiku. Malam menjelang, hanya uraian air mata yang mengalir membasahi ujung pelupuk mataku. Antara kau dan aku, masih selalu bertanya, sebenarnya apa itu cinta? Mengapa dinamakan cinta? Ketika cinta bersemi di antara kita, sempat terbetik bahwa ini adalah cinta kita. Tapi, malang tak dapat diraih, untung tak bisa ditolak, takdir berkata lain. Andai bisa diubah seusai harapan kita, justru aku tak ingin keadaannya jadi seperti ini. Sungguh tragis dan mengharu-biru kisah para tokoh dalam novel ini. Novel cantik dan indah, berisi memori indah cinta pertama yang tak akan pernah dilupa selamanya. Diberikan kepada mereka yang begitu menghargai dan meyakini, semua karena cinta. [Jun] Judul Buku: First Love Forever Love: Cinta Pertama Abadi Selamanya Penulis: Shu Yi Penerjemah: Pangesti Bernardus Penerbit: PT. Serambi Ilmu Semesta Tahun Terbit: Februari 2010 Jumlah Hlm: 548 hlm ISBN: 978-979-024-205-0
Judul Buku: the ‘O’ project Penulis: Firliana Purwanti Penerbit: KPG (Kepustakaan Populer Gramedia) Tahun Terbit: Maret 2010 Jumlah Hlm: 140 hlm ISBN: 978-979-91-0234-8
resensi buku
Cinta Pertama Abadi Selamanya
15 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
FIRST LOVE FOREVER LOVE
ragam busana
Sebastian Gunawan
Simple and Glam
Foto: Hengky & Hasbulloh MataHati
Pasangan desainer, Sebastian Gunawan dan Christina Panarese kembali berekspresi melalui SEBASTIAN’S (Red Label) di acara ulang tahun Plaza Indonesia ke-20.
16
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Pasangan ini menampilkan beberapa koleksinya dalam acara tersebut. Beberapa gaun menjadi ciri khas dari keduanya bernuansa elegan, glamor, dan simpel.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
17
ragam busana
Pemilihan garis desain yang tegas dan berbahan ringan, seperti chiffon, katun, tile yang dipadupadankan dengan beberapa dekoratif cantik dan terlihat feminin. Hal itu terlihat di busana yang ditampilkan ketika itu.
18
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Pemilihan warna tidak dilupakan oleh pasangan ini. Warna yang ditampilkan juga ditujukan agar si pemakai terlihat cantik dan fresh.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
19
ragam busana Penempatan dekoratif simpel dan tepat dalam busana yang ditampilkan menjadi semakin menarik dan terlihat glamor.
20
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Busana Sebastian yang dihadirkan merupakan busana untuk event non-formal hingga formal. Dari koleksi gaun pendek hingga panjang yang ringan serta siap pakai. [Hesty S]
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
21
beauty
Kuku Rusak?
Oh,Tidak!
Foto: @ by loli rot-devianart
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
22
Setiap hari, kuku jari tangan Anda senantiasa bekerja keras–menyentuh papan tombol (keyboard) komputer, membuka amplop, mencuci, maupun beragam pekerjaan lainnya. Kuku jari tangan pada dasarnya kuat dan biasanya dapat menahan tekanan dari segala bentuk penyalahgunaan.
Makanan Anda Tercermin dalam Kesehatan Kuku • Kurang asupan vitamin A dan kalsium menyebabkan kuku kering dan rapuh. • Kurang asupan protein, asam folat (folic acid atau vitamin B kompleks yang larut dalam air), dan vitamin C menyebabkan kuku pendek (tergantung). • Garis putih yang melintasi kuku disebabkan kekurangan protein. • Kurang asupan asam klorida (HCl) dapat menyebabkan kuku retak. • Kurang asupan vitamin B12 dapat membuat kuku kering dan berwarna kehitam-hitaman. • Kurang asupan seng (Zn) dapat menyebabkan bercak putih pada kuku. • Kuku yang patah atau retak-retak memerlukan cairan yang lebih banyak. • Kulit yang memerah di sekitar kutikula (lapisan kuku yang melindungi keratin baru) dapat disebabkan metabolisme asam lemak esensial yang buruk. • Cara terbaik untuk mendukung kesehatan kuku dengan menerapkan diet (pola makan) seimbang. Asupan air yang juga cukup penting. Karena, selain penting untuk menjaga kesehatan tubuh, air juga menjaga kelembapan kuku.
“Jus wortel banyak mengandung kalsium dan fosfor yang baik untuk memperkuat kuku”.
• Terapkan diet (pola makan) yang terdiri dari 50% buah-buahan dan sayuran untuk memenuhi kebutuhan vitamin, mineral, dan enzim. Konsumsi makanan kaya sulfur dan silikon, seperti brokoli, ikan, dan bawang bombay. Cukupkan juga kebutuhan biotin (vitamin B) dengan sumber makanan seperti kedelai dan gandum utuh. • Minum cukup air dan cairan lainnya delapan gelas per hari. • Jika perlu mengonsumsi makanan tambahan (suplemen) seperti royal jelly dan Spirulina yang kaya silika, seng, dan vitamin B untuk membantu memperkuat kuku. • Minum jus wortel segar setiap hari. Jus wortel banyak mengandung kalsium dan fosfor yang baik untuk memperkuat kuku.
Agar Kuku Indah • Jangan mengerik kuku dengan gunting kecil atau silet untuk menghilangkan cat kuku, gunakan selalu penghapus cat kuku (nail polish remover). • Jangan pernah menggunakan penghapus cat kuku (polish remover) yang berbahan dasar formaldehid atau aseton. Jika terpaksa menggunakannya, jangan lebih dua minggu sekali. Lebih baik menggunakan penghapus cat kuku yang berbahan dasar asetat.
beauty
Pedoman untuk Memperbaiki Kesehatan Kuku
23 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
K
uku yang sehat biasanya berwarna merah muda pucat. Tetapi, kadang-kadang kukukuku itu berubah warna dan teksturnya. Hal itu sebagai penanda ada kekurangan vitamin, mineral, dan zat gizi lainnya. Bagaimanapun, setelah usia 30 tahun, kuku menjadi lebih lemah dan lebih rapuh. Kondisi itu menyebabkan kuku mudah patah. Untuk mengatasinya Anda perlu mengamati sedini mungkin setiap kali ada perubahan pada kuku.
beauty d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
24
Melakukan manikur juga dapat membantu mengatasi kuku rapuh.
• Oleskan kapsul vitamin E pada kuku yang rapuh sebagai pelembap. • Setiap malam sebelum tidur, cuci tangan secara menyeluruh lalu mengusapnya dengan handuk hingga kering dan oleskan pelembap. • Sedapat mungkin hindari penggunaan kuku artifisial. Selain akan merusak kuku akibat penggunaan bahan kimia dan lem, juga akan mendorong timbulnya infeksi dan jamur. • Melakukan manikur juga dapat membantu mengatasi kuku rapuh. Jaga agar kuku tetap pendek. Hal itu akan mencegah kuku rapuh atau patah. Potonglah kuku sesaat setelah mandi, maka akan menghasilkan potongan kuku yang rata. • Untuk seseorang yang senantiasa bersentuhan dengan air sebaiknya menggunakan sarung tangan karet, karena kuku dapat menyerap 20 hingga 25 persen air dari beratnya di dalam air. Kuku akan mengembang saat mengabsorbsi air dan akan mengerut ketika mengering. Semakin banyak air mengenai kuku, maka kuku akan semakin mengembang dan berkontraksi, lantas akan membuat kuku menjadi lemah.
Jenis kuku Seperti halnya kulit dan rambut, kuku juga dikelompokkan dalam beberapa jenis. Ada lima jenis kuku: kering, rapuh, rusak, lunak, atau normal. Semua kuku memerlukan perawatan sesuai jenisnya. Jika produk yang digunakan untuk perawatan kuku tidak sesuai dengan jenis kuku, maka kuku akan rusak.
a. Kuku kering Kuku kering biasanya tidak berkilau dan tampak kusam. Jila diusap dengan ibu jari akan terasa kasar. Rahasia untuk merawat kuku kering dengan mengoleskan pelembap berupa kapsul vitamin E. Penggunaan vitamin E sama seperti untuk perawatan kulit kering, yaitu dengan membuka kapsul vitamin E dan mengoleskan langsung ke atas kuku di pagi dan malam hari.
b. Kuku rapuh Secara lembut, tekan bagian samping kuku secara bersamaan. Jika kuku tidak tertekuk, maka kuku tergolong rapuh. Tidak ada kelembapan yang tersisa sama sekali. Itu berarti kuku kehilangan kelenturannya dan bisa hancur ketika terkena benturan. Untuk mengembalikan kelenturan kuku, oleskan minyak almond pada kuku di malam hari.
c. Kuku rusak
Jika kuku mulai mengelupas atau pecah-pecah, maka kuku tergolong rusak. Kuku rusak umumnya disebabkan dehidrasi (kekurangan air). Bantu perawatannya menggunakan base coat (lapisan dasar) untuk menyembuhkan kuku. Tetapi, pastikan bahwa ketika mengoleskan base coat mengenai bagian yang terkelupas (sama seperti mengunakan cat dempul). Perlakuan tersebut akan mencegah pembentukan gelembung udara di bawah cat dan menghentikan pengelupasan–yang penting, karena pengelupasan cat kuku akan membawa sel-sel kuku turut serta sehingga kerusakan bertambah parah. Agar sel-sel kuku di periode berikutnya dapat tumbuh kuat dan sehat, gunakan cuticle oil (minyak untuk kutikula) dua kali sehari. Jika kutikula lentur, maka sel-sel baru dapat mendorongnya lebih mudah, sehingga sampai pada nail bed (lapisan kulit yang berada di bagian bawah kuku) di dalam kondisi baik dan sehat.
d. Kuku lunak Jika kuku menekuk hanya dengan sentuhan ringan dan jarang tumbuh melewati ujung jari, maka kuku itu tergolong lunak. Cara mengatasinya dengan mengoleskan nail hardener (penguat kuku). Atau coba mengusapnya dengan sedikit essential of elemi (bisa dibeli di apotek atau makanan kesehatan). Sesungguhnya, segala jenis minyak dapat menguatkan kuku yang lunak karena dapat mengusir “musuh kuku”. yaitu air. Air dapat melunakkan kuku. Selalu menggunakan sarung tangan ketika mencuci pakaian atau mencuci piring dan oleskan hand cream (pelembap) setelah mencuci tangan.
e. Kuku normal Jika tidak ada masalah seperti yang sudah disebutkan pada kuku Anda, maka kuku tampak mudah tertekuk ketika ditekan, berwarna merah muda (pink), berkilau, serta mudah tumbuh. Anda beruntung, kuku Anda tergolong normal. Jagalah kelembapan kuku dengan melembapkannya secara teratur. Hindari deterjen yang keras serta air yang lebih panas dari sekadar suam-suam kuku. Jika ingin kuku sehat, kuat, indah, dan tahan lama, terapkan pola makan sehat. Buat perubahan kecil dalam gaya hidup Anda yang sering menyalahgunakan kuku. Seperti mematahkan benda dengan kuku, bahkan menggigit kuku. Anda dapat menikmati kuku yang indah tanpa harus pergi ke salon. [Jun-Dwi Karyani—Dari Berbagai Sumber]
beauty
Foto: © iamm.co.uk
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
25
“Sedapat mungkin hindari penggunaan kuku artifisial.”
beauty Foto: valua vitaly
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
26
Hampir sebagian besar wanita ingin tampil sempurna, tidak melulu wajah, rambut, dan tubuh. Kuku, juga punya peranan penting untuk kecantikan seorang wanita. Memiliki kuku cantik dan bersih akan memberikan kepercayaan lebih bagi wanita. Jika ingin mendapatkan kuku yang cantik dan sehat, ada baiknya merawat kuku sejak dini. Hal itu dilakukan untuk menghindari kerusakan pada kuku.
beauty
Lebih Artistik dengan
Polish Crack Polish Crack
S
aat ini, manicure dan pedicure mungkin adalah treatment yang banyak dilakukan sebagian besar wanita. Hal itu sebagai solusi perawatan untuk mempercantik dan menyehatkan kuku. Seiring perkembangan zaman dan kemajuan teknologi, banyak terobosan dan inovasi di bidang kecantikan yang dilakukan para pakar kecantikan. Salah satunya treatment untuk membuat kuku terlihat artistik, cantik, sekaligus sehat yang dikenal dengan Nail Art. Saat ini, ada banyak jenis Nail Art yang ditawarkan, tinggal menyesuaikannya dengan kebutuhan. Selain Nail Art, ada juga treatment seperti Nail Extention. Kedua treatment ini sudah terdengar sejak beberapa tahun belakangan. Salah satu yang menghadirkan perawatan kuku khusus tersebut adalah Nailpia Academy.
Inovasi treatment terbaru yang dihadirkan Nailpia baru-baru ini bernama polish crack. Polish crack adalah nail polish yang didesain khusus dengan pola retakretak setelah diaplikasi pada kuku. Polish crack punya keunggulan, yaitu tanpa diberikan gambar pada kuku, jatuhnya akan tetap terlihat artistik karena efek desain retak tersebut. Menurut Jenty Lim, trainner sekaligus owner Nailpia Academy mengatakan, treatment ini memberikan modifikasi unik kuku. Ketika dipoles, lama-kelamaan nail polish-nya akan retak dengan sendirinya. Berbeda dengan nail polish biasa yang tidak retak. “Setelah kering akan retak sendiri. Jadi, seolah-seolah sudah ada desainnya tanpa harus kita desain lagi, atau dilukis lagi, sangat alami”, imbuhnya. Polish crack sendiri diciptakan sebagai terobosan pengembangan inovasi dalam treatment kuku. Sudah banyak yang mulai merasa bosan dengan nail polish biasa dan warna yang monoton. “Kalau kita lihat treatment baru ini, orang akan menemukan sesuatu yang baru dengan desain baru pula”, kata Jenty Lim. Ketahanan treatment polish crack tergantung pada kuku. Jika pertumbuhan kuku lebih cepat, umumnya sekitar dua minggu harus segera dihapus. Karena, sebagus dan sebaik apapun cat kuku yang digunakan jika terlalu lama menempel akan membuat warna kuku berubah menjadi kuning.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
27
beauty
Foto: ilsul6ana
“Bahan kimia yang menempel di kuku dapat masuk lewat kutikula, maka dari itu kutikula harus dibersihkan untuk membuang racun keluar”
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
28 Foto: nail art
Vitamin Kuku Sama halnya dengan rambut, kuku juga perlu dirawat secara intensif dan berkala, minimal sekali dalam dua minggu. Hal ini pulalah yang harus dilakukan pasca melakukan treatment tersebut. Perawatan yang dapat dilakukan dapat berupa manicure dan pedicure yang berfungsi untuk membersihkan kutikula pada kuku. “Bahan kimia yang menempel di kuku dapat masuk lewat kutikula, maka dari itu kutikula harus dibersihkan untuk membuang racun keluar”, ucap Jenty. Selain melakukan manicure dan pedicure, pemberian vitamin atau serum setiap hari pada kuku sangat dianjurkan. Hal itu membantu pertumbuhan kuku agar lebih baik, cepat, dan kuku tidak kering. Penggunaan serum dapat dilakukan dua kali dalam sehari bagi kuku yang rusak. Sementara, kuku yang normal cukup satu kali sehari. “Perawatan pasca melakukan treatment dapat memberikan manfaat pada kuku, seperti kuku menjadi lebih sehat dan memperindah kuku”, papar wanita berwajah oriental ini. Pengaplikasian treatment polish crack cukup sederhana, bahkan bisa dilakukan sendiri di rumah.
Langkah pertama adalah membersihkan kuku dan kutikula kuku terlebih dahulu. Kemudian kuku diberikan serum vitamin agar tidak kering dan menjadi lebih lembut. Setelah itu, poleskan polish crack tersebut pada bagian kuku. Sebelum memoleskan nail polish, gunakan nail polish basic terlebih dahulu, yaitu nail polish khusus berwarna dasar putih untuk memberikan kesan tegas pada retakannya, kemudian baru dioleskan polish crack berwarna sesuai keinginan. Diamkan hingga mengering dengan sendirinya. Kemudian lihat reaksi yang terjadi setelah kutex tersebut mengering, akan meretak secara alami, sehingga menampilkan desain yang natural tanpa harus mendesainnya terlebih dahulu. Untuk saat ini, polish crack terdiri dari 36 warna, dan warna yang paling diminati adalah merah dan pink. Treatment polish crack diminati semua kalangan usia. Untuk ibu-ibu rumah tangga usia 40 tahun ke atas, umumnya lebih menyukai warna-warna tua, seperti merah tua atau maroon tua. Tetapi, kalau anak muda umumnya lebih menyukai warna-warna pastel seperti pink. [Anita]
beauty
Wanita, Sehatkan
Kuku Anda! U
ntuk menjadi cantik, tak hanya bermodal paras saja, tetapi diikuti dengan perawatan secara rutin agar selalu terlihat cantik dan menarik. Selama ini, kaum wanita lebih mengutamakan perawatan yang terlihat banyak orang, seperti perawatan wajah dan rambut saja. Seharusnya, perawatan dilakukan dari ujung rambut sampai ujung kaki. Hal itu yang sering dilupakan wanita yang ingin terlihat cantik. Terkadang lupa untuk melakukan perawatan lainnya yang masih di sekujur tubuh, seperti perawatan kuku, baik kuku tangan maupun kuku kaki. Jika dilihat, perawatan kuku hampir sama dengan perawatan badan lainnya. Kadang orang sering meremehkan hal yang berhubungan dengan perawatan kuku. Karena kuku bukan menjadi perhatian utama ketika orang melihat penampilan orang lain. Pada umumnya orang lebih melihat pada penampilan wajah dan rambut. Sebenarnya, perawatan kuku yang perlu dijaga adalah masalah kebersihannya, khususnya perawatan kuku tangan. Segala aktivitas manusia setiap detiknya berhubungan dengan tangan. Hal itu identik dengan kuku. Demikian juga dengan kuku kaki. Meski kuku kaki dapat ditutupi dengan sepatu. Tetapi, jangan dianggap remeh untuk hal yang berhubungan dengan kesehatan. Jadi, sebaiknya sejak dini kita sudah melakukan perawatan kuku.
29 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Siapa wanita di muka bumi ini yang tidak mau dikatakan cantik? Pasti, hampir semua wanita ingin dibilang cantik.
beauty
Perawatan kuku tangan biasa disebut manicure, sedangkan kuku kaki disebut pedicure. Kedua perawatan itu bisa dilakukan di rumah. Jadi, kalau yang tidak sempat pergi ke salon atau yang sibuk dengan aktivitas kegiatan rumah bisa dilakukan sendiri di rumah. Perawatannya tidak terlalu lama. Cukup sediakan waktu antara 15 hingga 30 menit.
Langkah-langkah perawatan kuku di rumah.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
30
1. Bersihkan dahulu kuku dari kuteks untuk yang menggunakan kuteks. Kemudian, rapikan kuku dengan gunting sesuai keinginan. 2. Sediakan air hangat untuk merendamkan tangan dan kaki. Boleh dilakukan secara bersamaan. Campurkan air hangat, garam, dan minyak zaitun atau dengan jeruk nipis. Bisa juga ditambahkan dengan produk perawatan khusus kuku. 3. Keringkan tangan dan kaki dengan handuk. Bersihkan kuku dengan sikat lembut, khususnya di sekitar kuku agar kotoran yang melekat hilang. disekitar kuku dapat bersih, 4. Bersihkan juga kutikula secara perlahan. Jika tidak ahli dalam hal ini lebih baik jangan dilakukan. Karena kalau salah dalam membersihkan kutikula dapat mengakibatkan infeksi. Sebaiknya dilakukan jika sudah paham cara-caranya atau dikerjakan oleh yang ahli. 5. Kemudian rendam kembali kuku yang sudah disikat atau dibersihkan kutikulanya. 6. Keringkan kembali dan siap untuk melakukan aktivitas dengan kuku yang sudah bersih dan sehat. Selain perawatan yang dilakukan seperti yang sudah disebutkan, bisa juga ditambahkan dengan menggunakan bahan tradisional, antara lain: 1. Bawang putih, agar kuku tidak mudah rapuh, dengan cara menggosok-gosokkan pada kuku. 2. Jeruk nipis, dengan cara menggosokkan di atas kuku agar kuku terlihat mengkilap dan bersih. 3. Belimbing wuluh, menggosokkannya di atas kuku dan kulit sekitar kuku agak terlihat bersih dan sehat. 4. Getah pepaya, ditempelkan pada kuku agar kuku tidak mudah rapuh dan gampang pecah atau mengelupas secara tiba-tiba. 5. Kunyit, dengan cara kunyit diparut, campurkan dengan minyak kelapa, bisa juga minyak zaitun, agar kuku tidak mudah rapuh. Selain itu dapat menghilangkan bau tidak sedap. Jangan lupa, jika menggunakan bahan-bahan tradisional tersebut, dalam setiap pengerjaannya agar didiamkan beberapa menit. Itu agar hasilnya dapat terlihat. Kemudian bersihkan dengan handuk hangat. Perawatan kuku seringkali diremehkan. Jika tidak dilakukan secara rutin, kuku akan terlihat tidak sehat dan tidak enak dipandang. Hal yang perlu diperhati-
Jika tidak dilakukan secara rutin, kuku akan terlihat tidak sehat dan tidak enak dipandang. Foto: lbvresortvillage
kan kalau kuku tidak sehat, dapat dilihat pada tandatanda di kuku dan sekitar kuku.
Tanda-tanda kuku tidak sehat: 1. Kuku terlihat kering, mudah patah, dan terlihat garis-garis putih yang siap mengelupas. Hal itu dikarenakan cuaca panas, penuaan, dan kurang mendapat asupan makanan bergizi, khususnya yang mengandung zat besi, vitamin A, dan kalsium. 2. Kuku terlihat berwarna kekuningan, mudah patah, dan berjamur. Timbulnya jamur disebabkan udara lembap akibat keringat, khususnya kuku kaki dan pemakaian sepatu yang tertutup. Jangan biarkan kondisi kaki, khususnya kuku terlalu basah atau berkeringat. Hal ini berlaku juga dengan kuku tangan. Untuk kuku yang berubah warna biasanya dikarenakan konsumsi obat antibiotik atau perokok sejati.
1. Jangan biasakan menggigit kuku, biasanya dilakukan pada kuku tangan. Karena berakibat kuku akan mudah patah, dan bisa menimbulkan luka kalau sampai mengenai kulit di sekitar kuku.
beauty
Hal-hal yang perlu dihindari agar kuku terlihat sehat, yaitu:
2. Jangan menggunakan sepatu yang sempit atau sering menggunakan sepatu yang berujung runcing. Karena bisa berakibat infeksi dan pertumbuhan kuku menjadi terhambat dan tidak berkembang selayaknya. 3. Jangan sering mencongkel sisi kuku secara sembarangan atau menggunakan alat yang tajam. Karena bisa berakibat luka yang mengarah infeksi kulit. 4. Jangan biarkan kuku kaki khususnya dalam keadaaan lembab. Karena akan menimbulkan bau yang tidak sedap, kuku dan kulit sekitar kuku menjadi berjamur.
6. Kurangi merokok. Karena merokok bisa berakibat kuku tangan khususnya, terlihat berwarna kuning yang disebabkan oleh asap rokok. 7. Jangan terlalu sering menggunakan pembersih kuku seperti aseton dan formaldehyde. Karena kuku akan menjadi kering, rapuh dan mudah patah. 8. Jangan mengikir kuku dalam keadaaan basah. Karena kuku akan mudah patah dan bentuk kuku menjadi tidak beraturan.
3. Kuku terlihat bergelombang tak beraturan. Hal itu dikarenakan tubuh kurang mendapat asupan makanan yang mengandung protein maupun kalsium. Bisa juga diakibatkan adanya penyakit dalam. Coba untuk berkonsultasi ke dokter jika kuku bergelombang dan terlihat warna biru atau terlihat gelap. Selain melakukan perawatan kuku secara teratur, baik di rumah maupun di salon, jangan lupa menjaga asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Hal itu diperuntukan agar kuku menjadi kuat dan tidak mudah rapuh. Seperti sering minum susu, makan telur, kacang-kacangan termasuk kedelai, sereal, pisang, dan ikan sarden. Selain asupan, jangan lupa melakukan perawatan rutin harian dengan memberikan pelembap kuku. Atau bisa juga dengan mengolesi minyak zaitun di kuku dan sekitar sisi kuku, maka akan mendapatkan hasil kuku yang sehat dan cantik.
Untuk perawatan kuku di luar rumah dapat dilakukan dalam berbagai versi, yaitupedicure atau manicure yang biasa dilakukan di setiap salon. Pedicure atau manicure di salon dengan menambah penggunaan lilin panas yang biasa disebut The Lilin Parafin. Perawatan dengan tambahan parafin ini akan membuat kulit di sekitar tangan atau kaki menjadi lebih lembut, dapat meningkatkan sirkulasi peredaran darah, mempercepat penyembuhan dan pertumbuhan kuku, bahkan dapat meredakan nyeri rematik. Untuk yang tidak tahan panas sejenak--mungkin lebih suka perawatan mani-pedi yang biasa dilakukan di salon--tetapi tidak ada salahnya untuk mencoba dengan tambahan parafin. Pastinya akan menambah biaya perawatan kuku di salon. Silahkan Anda pilih perawatan kuku yang diinginkan. Disesuaikan dengan waktu dan budget yang Anda miliki. Selamat mencoba! [Hesty S]
31 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
5. Jangan memotong kuku terlalu pendek. Karena pertumbuhan kuku akan menjadi terganggu dan berakibat diantaranya tumbuh masuk ke dalam kulit sekitar kuku.
Foto: © Unspecified
fit
melepaskan serotonin (hormon kebahagiaan) ke dalam aliran darah, meningkatkan suasana hati (moods), dan menenangkan sistem saraf. Ada efek samping seksinya: “Pisang mengandung kalium, mineral yang meningkatkan kekuatan otot, elemen penting untuk orgasme”, kata Lou Paget, penulis The Great Lover Playbook: 365 Sexual Tips and Techniques to Keep the Fires Burning All Year Long, seperti dimuat dalam situs au.lifestyle. yahoo.com. Bagian terpenting dari buah ini terletak tepat di bawah kulitnya. Suatu bagian yang secara normal jarang dimakan. Oleh karena itu, bakarlah buah pisang dan kerok daging pisang dari kulitnya.
CABAI “Makanan yang pedas dapat menghangatkan kencan Anda. Efek mengonsumsi capsaicin--zat kimia yang memberi rasa pedas di dalam cabai--merupakan cermin dari tanda-tanda kegairahan (berkeringat, sensasi geli, dan denyut jantung meningkat). Menurut Dr Yvonne Fulbright, penulis Pleasuring: The Secrets of Sexual Satisfaction, orang-orang yang senang menikmati sensasi geli saat behubungan intim cenderung menikmati cabai, karena cabai akan meningkatkan rasa itu.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
32
BUBUR Bubur gandum utuh (oatmeal) punya talenta tersembunyi. Gandum utuh meningkatkan testosteron yang mendorong gairah seksual seseorang.
Hubungan intim yang memuaskan kedua belah pihak tidak terjadi begitu saja. Hal itu perlu beberapa upaya, seperti diet (pola makan) seimbang dikombinasi olahraga secara teratur dan sikap positif. Semua itu elemen utama dalam membantu mempertahankan gairah seksual dan sistem reproduksi yang baik.
T
ak dapat diabaikan, bahwa zat gizi dalam sumber makanan tertentu punya kekuatan mengatur kadar hormon seks dalam tubuh. Bahkan, di antaranya membantu melindungi sistem reproduksi dari kerusakan yang disebabkan infeksi atau penyakit. Berikut penjelasan beberapa sumber makanan yang dapat membantu keharmonisan rumah tangga.
COKELAT HITAM (dark chocolate) Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of the American Dietetic Association, senyawa di dalam cokelat
hitam yang disebut phenylethylamine (feniletilamin) melepaskan endorfin yang dicetuskan oleh seks dan meningkatkan perasaan ketertarikan antara pria dan wanita. Sementara itu, Journal of Sexual Medicine melaporkan, bahwa seorang yang mengonsumsi sedikitnya satu bagian (bujur sangkar) kecil cokelat hitam setiap hari, akan mengalami gairah dan fungsi seksual secara keseluruhan, lebih baik dibandingkan seseorang yang tidak mengonsumsinya.
PISANG Makanlah pisang beberapa jam sebelum berhubungan intim. Buah ini membantu
SASHIMI Ikan ini kaya asam lemak omega 3 (seperti juga salmon dan tuna) menjaga produksi hormon seks terus “bersenandung”. Tuna juga merupakan sumber selenium (suatu mineral yang meningkatkan jumlah sperma).
TIMUN Buah ini dijuluki mesin seks--dan tidak hanya karena bentuknya. Suatu studi yang dilakukan oleh Smell & Taste Treatment Foundation menemukan, bahwa aroma timun sebagai salah satu aroma yang membangkitkan gairah seks wanita. Ya, minumlah secangkir air ketimun, maka gairah seksual Anda akan meningkat.
KOPI Seseorang yang gemar minum kopi biasanya punya gairah seksual (libido) tinggi. Oleh karena itu, mereka sering berhubungan intim, demikian hasil studi Southwestern University, AS. Sebaiknya Anda minum kopi
dengan gula asli (gula tebu). “Gula tebu akan melepaskan serotonin, suatu neurotransmitter yang menimbulkan perasaan euforia sesaat”, kata seorang psikolog Dr Abby Aronowitz.
yang mungkin membantu mengobati kondisi kesehatan dengan memperbaiki vasodilation (pelebaran pembuluh darah), seperti yang terjadi pada disfungsi ereksi”, kata Natoli.
TIRAM
DAGING MERAH TANPA LEMAK
Bukan rahasia lagi, bahwa kandungan mineral seng (Zn) yang tinggi ini akan bertindak sebagai afrodisiak dengan mendukung produksi hormon testosteron. Tetapi, kerang juga mengandung senyawa asam D-aspartat dan N-metil-D-aspartat yang juga memicu pelepasan estrogen dan testosteron.
“Daging merah tanpa lemak merupakan sumber seng terbesar, mineral yang mengekang produksi hormon prolaktin tingkat tinggi. Dapat menyebabkan disfungsi seksual”, kata Dr. Jennifer Berman, co-author dari Secrets of the Sexually Satisfied Woman.
AYAM
ASPARAGUS
Ayam mengandung banyak mineral seng (Zn) dan vitamin B6. Keduanya penting untuk produksi testosteron. Penting untuk kesehatan gairah seksual pria, sperma, dan fungsi ereksi. Ayam juga kaya sumber arginin yang “merangsang tubuh untuk membuat protein, juga meningkatkan produski sperma”, kata ahli nutrisi Woman Health, Sharon Natoli.
Jenis sayuran ini kaya folat–vitamin B yang meningkatkan kadar histamin, suatu neurotransmitter dalam darah untuk membantu orgasme Anda. “Asparagus juga berisi senyawa kimia yang disebut protodioscin. Senyawa ini telah terbukti meningkatkan gairah seksual dan bahkan membantu mengatasi disfungsi ereksi pada beberapa pria”, kata Dr Lynn Edlen-Nezin, co-author dari Great Food, Great Sex: The Three Food Factors for Sexual Fitness (amazon.com).
SEMANGKA Dorong gairah Anda dengan buah-buahan manis. Peneliti di AS menemukan, asam amino sitrulin dan arginin akan mendorong produski senyawa oksida nitrit yang merilekskan (mengendurkan) pembuluh darah. Hal sama yang dilakukan pil biru (Viagra), tetapi tentu saja harganya jauh lebih murah.
ES KRIM VANILA Menurut Smell & Taste Treatment Research Foundation, vanila dapat meningkatkan aliran darah ke penis.
BERAS COKELAT ATAU MERAH (brown rice) Beras ini mengandung magnesium, mineral yang diperlukan otot untuk berkontraksi selama orgasme. Beras merah diperkaya dengan vitamin B yang dapat memberikan energi bagi pria untuk tetap bertahan “terus dan terus” dalam berhubungan intim. Beras merah juga kaya arginin,
POMEGRANATE (Delima) Ketika ilmuwan di University of California, Los Angeles, mempelajari buah Delima, mereka menemukan bahwa buah itu kaya polifenol. Polifenol, antioksidan yang memungkinkan darah mengalir dalam pembuluh darah, suatu komponen utama seks yang baik, kata Paget. Meski buah ini belum ditanam di Indonesia, kini kemasan jus buah Pome sudah banyak dijual di sini.
KEJU “Keju yang kaya magnesium akan membantu Anda mencapai orgasme memuaskan”, kata Dr Edlen-Nezin. Bahkan studi menunjukkan, aroma keju dapat meningkatkan sirkulasi darah di area organ intim hingga lima persen. Konsumsi keju bersama pizza yang dilengkapi jamur dan brokoli. Kedua sayuran tersebut mengandung vitamin A yang mengatur progesteron, hormon steroid yang membantu merangsang gairah seksual.
Alpukat disebut sebagai afrodisiak orisinal, karena kaya lemak tak jenuh dan sedikit kandungan lemak jenuhnya, sehingga baik untuk kesehatan jantung dan arteri. Apapun yang memelihara denyut jantung tetap kuat, akan membantu aliran darah ke segala penjuru tubuh. Sesungguhnya, pria yang menderita penyakit jantung juga berpeluang dua kali lipat menderita disfungsi ereksi.
fit
ALPUKAT
ALMOND Almond sudah lama dikenal dapat meningkatkan gairah seksual dan membantu meningkatkan kesuburan. Seperti asparagus, almond kaya beberapa mineral kelumit (trace minerals) yang penting untuk kesehatan seksual dan reproduksi, seperti Zn (seng), Se (selenium), dan vitamin E. “Seng membantu meningkatkan gairah seksual”, kata Jennifer R. Berman, MD, direktur Berman Women’s Wellness Center, Beverly Hills, California.
STROBERI Buah ini sebagai sumber utama asam folat, suatu vitamin B yang membantu mencegah bayi lahir cacat dalam kandungan sang ibu. Selain itu, menurut studi University of California, Berkley, asam folat juga dapat meningkatkan jumlah sperma pada pria.
JERUK Hampir semua jenis jeruk seperti jeruk mandarin, lemon, atau jeruk nipis sangat kaya antioksidan, vitamin C, dan asam folat yang semuanya penting untuk kesehatan reproduksi pria.
SELEDRI Meski bukan makanan pertama yang ada di benak kita saat berpikir tentang hubungan intim, tetapi seledri merupakan sumber makanan untuk stimulasi seksual. Itu karena seledri mengandung androsteron, hormon yang dilepaskan melalui keringat pria dan akan membuat wanita terangsang. Seledri baik dikonsumsi dalam keadaan mentah.
TELUR Telur kaya akan vitamin B6 dan B5. Kedua vitamin itu membantu menyeimbangkan kadar hormon dan melawan stres. Dua hal penting untuk gairah seksual yang sehat. [Jun-Dwi Karyani]
33 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Hampir semua jenis jeruk seperti jeruk mandarin, lemon, atau jeruk nipis sangat kaya antioksidan, vitamin C, dan asam folat yang semuanya penting untuk kesehatan reproduksi pria.
beranda
Berbeda dengan citacita kebanyakan teman kuliahnya, dari awal kuliah ia memang sudah berkeinginan berwirausaha. Mungkin ada pengaruh orang tuanya yang kebetulan juga pebisnis. Tetapi, dia lebih percaya, bahwa ini panggilan hatinya sendiri.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
34
Foto: © Doc. Pribadi
Nur Annisa Rahmawati, S.T., M.M.
Ciptakan Busana Muslimah Anggun
W
anita bernama Nur Annisa Rahmawati, S.T.,M.M., ini sangat ramah. Apalagi, motto lulusan S2 UII Yogyakarta tahun 2005 ini adalah belajar dengan kecintaan, berbagi dengan ketulusan, dan berdoa dengan keikhlasan. Dialah pemilik CV. Annisa Mutiara Persada yang mengelola toko busana muslimah online. Rumusnya serius, tidak setengah hati, dan selalu mau menerima kritikan. Wanita bergelar master dalam bidang manajemen itu menyukai bisnis, karena ia meyakini, bahwa de-
ngan bisnis mampu menyejahterakan keluarga dan membantu tetangga. Kalau jadi pegawai waktunya terbatas, tidak fleksibel, dan hasilnya juga kurang memuaskan. “Ya, kurang tantangannya,” jelas wanita kelahiran 29 Mei 1982 itu. “Saya baru memakai jilbab tahun 2004, tapi saya suka membuat jilbab, merancang sendiri busana muslim. Saat produk busana saya dipakai, banyak kawan memesannya, kemudian kawan lain ikut memesan”. Nisa, begitu biasa disapa, memulai bisnisnya pada 1 Mei 2007 dengan modal sekitar Rp 10 juta. Keterbatasan modal inilah yang kemudian menjadikan Anni-
beranda Foto: © butikannisa
“Ia mengaku prihatin melihat tetangganya–terutama kaum ibu– hanya mengasuh anak atau di dapur untuk memasak”.
sa memilih butik online dalam menjalankan bisnisnya. “Tanpa budaya online kita akan sulit mengikuti perkembangan bisnis dan merespon permintaan pasar”, ungkapnya. Alumni Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta itu menjelaskan, bahwa bisnis yang sekarang digelutinya tidak terlepas dari salah satu mata kuliah di Magister Manajemen UII yang mengharuskan dia membuat tugas berupa business plan. Di samping itu, juga berawal dari rasa simpatinya pada masyarakat Kotagede-Yogyakarta yang menjadi korban gempa tahun 2006 lalu.
Bantu Kaum Wanita Berangkat dari keinginan untuk membantu kaum ibu di lingkungan Kotagede, terutama bagi mereka yang terkena dampak gempa 27 Mei 2006, usaha itu didirikan dengan fokus produksi busana muslimah. Awalnya dibantu satu orang penjahit dan satu orang pemayet. Putri bungsu dari tiga bersaudara pasangan pengusaha aluminium di Yogyakarta ini terus berpikir, dan akhirnya menemukan produk yang mampu menyertakan sejumlah tetangganya. Ia mengaku prihatin melihat tetangganya–terutama kaum ibu– hanya mengasuh anak atau di dapur untuk memasak. Padahal, kalau dikembangkan atau diberdayakan, kaum ibu itu bisa menjadi insan berjiwa pengusaha. “Bahkan, bisa menjadi penemu inovasi yang dapat memenuhi idaman dan kebutuhan keluarga”, kelakarnya. Selangkah demi selangkah, pehobi membaca dan browsing ini mengembangkan usahanya dan menciptakan busana muslimah yang anggun dan cantik. Memang benar, setiap langkah yang diawali dengan
hati dan niat baik pasti akan membuahkan hasil yang baik pula. Terbukti, usaha yang dirintis Juni 2007 ini sudah bisa merambah pemasarannya ke Singapura, Brunei Darussalam, Australia, Jerman, dan Prancis. Kini, gaun muslimah yang memberi kesan mewah itu pun akhirnya membentuk pangsa pasar tersendiri di kalangan menengah atas. Sekarang, mantan karyawati Pusat Studi Bencana UII Yogyakarta ini membuat busana muslim eksklusif untuk wanita usia 25--40 tahun. Busana itu terbuat dari berbagai macam bahan, seperti sifon, thai silk, katun, maupun rawsilk. Tetapi, ada juga gaun pesta, selop brokat, serta bando jilbab. Semua itu diproduksi sendiri dan bekerja sama dengan para tetangga. “Produk saya disukai kalangan menengah atas. Permintaan pun lebih banyak dari Jakarta, luar pulau Jawa, dan Brunei”, jelas wirausahawati muda terbaik dari Indonesia Business Links (IBL) ini. Untuk mengembangkan bisnisnya itu ia rajin mengikuti pameran dan selalu berusaha memproduksi kreasi-kreasi baru. Sukanya ketika menjalankan bisnis ini, menurutnya ketika pelanggan merasa puas dengan produknya dan menjadi sahabat baik, serta mampu memberikan penghasilan tambahan pemasukan kepada tetangga. Dukanya, ketika tidak mampu memenuhi pesanan pelanggan karena terhalang waktu. Adapun keinginan yang ingin dicapai wanita berkulit kuning langsat ini adalah membesarkan usaha. “Sehingga mampu memberikan kesempatan kerja yang lebih luas lagi kepada tetangga sekitar saya, baik itu penjahit, sulam pita, pembuat tas bahan alami, dan sebagainya”, Nisa beralasan.
35 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Foto: © butikannisa
beranda
“Dengan berbisnis, kita lebih dapat mengatur waktu dan ritme hidup kita”.
Menurutnya, blog menjadi tempat untuk berbisnis, sarana untuk menampilkan kreasi terbaik, dan menjalin silaturahmi dengan saudara-saudarda baru di seluruh dunia. Di samping itu, keluarga dan orang tua menjadi nomor satu dalam hidupnya. “Dialah suporter sejati dalam setiap kondisi saya”, kata Nisa sambil menambahkan sahabat dan teman sebagai tempat berbagi suka dan duka.
Terus Mengaktualisasikan Diri Nisa tidak ingin tergantung pada komputer atau HP. “Karena jika terlena bisa menyita sebagian besar waktu kita yang seharusnya ditujukan untuk keluarga. Jadi, percuma dong kerja di rumah, tapi di depan komputer dan jawabin SMS terus”, ujarnya.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
36
Keterangan: Mengikuti pelatihan Campus Entrepreneurship UCEC-UGM Foto: © Doc. Pribadi
Dikatakannya, bisnis menjadi tempat untuk mengaktualisasikan diri, menjadi sarana untuk sosialisasi, dan memberikan manfaat bagi orang lain. “Di samping itu, untuk membantu perekonomian keluarga dan mewujudkan cita-cita naik haji”, ujarnya lagi. Annisa merupakan peserta program Campus Entrepreneurship UCEC-UGM angkatan dua periode Mei--Agustus 2008. Dalam penilaiannya, pelatihan wirausaha bermanfaat besar untuk pribadi atau bisnisnya. “Pelatihan memberi paradigma baru, bahwa modal bukan syarat utama untuk mengembangkan usaha. Kita harus kreatif, inovatif, dan memiliki networking yang luas”, ujarnya. Virus entrepreneurs yang disebarkan Ir. Ciputra, disambut antusias Annisa. Dia menilai, virus wirausaha yang ditularkan Ciputra membuatnya bersemangat tinggi. “Pak Ciputra contoh konglomerat yang punya
kecerdasan spiritual tinggi, sehingga mau berbagi pengalaman dan pengetahuan. Saya, tentunya juga punya mimpi untuk bisa sesukses beliau. Melalui cara itulah kemiskinan bangsa ini bisa diatasi”. Ia merasa sangat surprise ketika tiba-tiba diajak Ciputra untuk launching Universitas Ciputra Entrepreneurship Campus. Tak habis-habisnya dia mengagumi Ciputra. Dengan usia sebaya eyangnya itu, semangatnya masih sangat tinggi. Pemikirannya juga sangat cerdas, beliau bisa memberikan feedback yang sangat bagus dan tip bisnis.
Bisa Menyesuaikan Waktu Kini sesudah menikah, ia semakin bersyukur atas pilihannya untuk berbisnis. Profesi suaminya sebagai dosen muda, mengharuskan beliau sibuk dengan kuliah S3, penelitian, seminar, dan banyak kegiatan lain yang sangat menyita waktu. Dengan berbisnis, ia bisa menyesuaikan waktunya. “Sehingga komunikasi dan kedekatan kami sebagai pasangan tetap terjaga. Insya Allah, kualitas waktu ini juga tetap akan ada setelah kami punya momongan”, katanya. Untuk sebagian orang mungkin ini sepele, tapi tidak bagi Annisa. Baginya, dengan membangun keluarga harmonis, maka keluarga dan seluruh anggotanya akan dapat berkarya dengan tenang. Di samping itu juga mengoptimalkan kinerja dan memaksimalkan sumbangsih kita kepada sesama sesuai keahlian kita. Bayangkan, jika ini terjadi pada setiap keluarga di Indonesia. Tentu sinergi positif yang akan selalu dipancarkan bangsa kita dalam bidang pekerjaan apapun yang diemban setiap insan. Sebagaimana dikatakan Annisa, bisnis dan wanita sebagai kombinasi yang ideal. Bisnis dalam bidang apap,un memerlukan keuletan, kesabaran, kegigihan, ketelitian serta intuisi tajam. Wanita dianugerahi Allah SWT dengan software tersebut. Selain itu, fleksibilitas waktu dari berbisnis juga akan sangat menguntungkan wanita dalam kehidupan kesehariannya. Adalah fitrah bagi setiap wanita untuk mengandung, melahirkan, dan merawat putra-putrinya. “Dengan berbisnis, kita lebih dapat mengatur waktu dan ritme hidup kita”, tandas wanita yang sangat suka mendapatkan ilmu-ilmu baru, memecahkan persoalan, serta menjaga semangat bisnis agar terus berkobar. [Affan Safani Adham]
mancanegara
WILLIAM DAN KATE
Menikah? d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
38
Kisah asmara pesohor negeri selalu menarik untuk ditelusuri. Kasak-kusuk berita yang perlu ditelaah kebenarannya, pantas untuk disajikan ke khalayak. Hal ini menjadi santapan paparazzi dan para pemburu berita. Tersiar kabar, putra mahkota dari negeri Albion itu akan menikahi sang kekasih yang hampir tujuh tahun menjalin asmara bersamanya. Seheboh apa pernikahannya kelak? Mari bersama kita simak.
K
isah asmara Pangeran William memang tak seheboh sang ayah, Pangeran Charles. Sebelum memutuskan menikah dengan Putri Diana, Charles memang kerap gonta-ganti pasangan. Tetapi akhirnya, pernikahan Charles dengan Putri Diana harus berakhir dengan perceraian. Sementara, kisah asmara Pangeran William dengan Kate Middleton yang putus nyambung--meski jadi bahan pemberitaan--tetapi tidak terlalu meramaikan ranah berita selebriti dunia, hingga munculnya spekulasi seputar rencana pernikahan mereka. Spekulasi akan digelarnya pernikahan Pangeran William dengan Kate pada November tahun ini muncul di awal April lalu, setelah beredar kabar bahwa Istana Buckingham akan “menjelaskan agendanya” untuk mengumumkan pertunangan, antara Pangeran William dan Kate Middleton. Menurut penulis biografi, sekaligus teman dekat Putri Diana, putra pertama Diana, Pangeran William akan mengumumkan pada 3 atau 4 Juni 2010 ini tentang niatnya untuk menikahi Kate Middleton, pacarnya selama tujuh tahun terakhir pada November ini. “Seorang sumber tertingggi di lingkungan kerajaan mengatakan kepadaku, bahwa tanggal 3 dan 4 Juni itu akan menjadi hari yang dikosongkan dari aktivitas istana”, tulis Brown dalam blog di situs pribadinya The Daily Beast, seperti dikutip today.msnbc.msn. com. “Sumber tertinggi istana itu menyimpulkan, bahwa hari itu kemugkinan besar akan digunakan untuk mengumumkan pertunangan antara Pangeran William (27) dengan Kate Middleton (28).
mancanegara
“Pangeran William tidak pernah memberikan petunjuk sedikit pun tentang apa yang ada dalam pikirannya mengenai hubungannya dengan Kate Middleton”.
Foto: Getty Images © 2009
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
39
beranda
Keterangan: Brown juga memprediksi St George’s Chapel di Windsor–yang telah menjadi “tuan rumah” beberapa pernikahan kerajaan Foto: © wikimedia
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
40
beth dan Pangeran Philip, seperti dijelaskan Brown.“Pangean Philip akan berusia 90 tahun pada Juni 2011 dan Ratu merayakan diamond jubilee (60 tahun) bertahta pada Februari 2012”, tulis Brown. “Kedekatan mereka dengan cucunya, terutama bagi Philip membuat mereka bersemangat untuk menyaksikan pesta pernikahan William”. Foto: © tusnius
“Jika memang demikian, pernikahannya mungkin akan digelar pada November seperti pernikahan nenek dan kakeknya Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip, yang menikah di Westminster Abbey di musim dingin dan basah pada November 1947.” Tanda-tanda lain akan adanya suatu perhelatan besar juga muncul. Konon, Ratu Elizabeth baru-baru ini telah memesan 300 botol, Dom Perignon Champagne. Brown yang juga mantan editor Vanity Fair itu berspekulasi, bahwa penentuan waktu pengumuman pernikahan dan pernikahan itu sendiri sangat hati-hati yang diperhitungkan berdasarkan prioritas masalah politik dan pribadi di Inggris. Pengumuman Juni dapat menimbulkan kesulitan tersendiri setelah terjadinya Pemilu pada 6 Mei. Persiapan pernikahan November bahkan dapat “mengalahkan” berita-berita seputar hasil Pemilihan Umum. “Siapa pun yang menjadi perdana menteri baru pada Juni mendatang akan “mempunyai tugas tersendiri” untuk menghadapi pers Inggris yang terkenal kritis”, tulis Brown di dalam blog-nya. Selain itu, penjadwalan pernikahan pada ambang musim dingin itu akan membantu menghindari perbandingan apapun dengan pernikahan orang tuanya Charles dan Diana pada 1981 di pertengahan musim semi yang mewah. Akan tetapi, alasan pribadi tampaknya juga beredar berkenaan dengan Ratu Eliza-
Brown juga memprediksi St George’s Chapel di Windsor–yang telah menjadi “tuan rumah” beberapa pernikahan kerajaan, termasuk pernikahan Pangeran Charles dengan Camilla Parker Bowles–juga telah disepakati untuk pernikahan ini. Kredibilitas Brown sebagai seorang sumber telah memicu timbulnya beragam kabar di lingkungan pers Inggris. “Kesimpulan Miss Brown tampaknya bisa dipercaya. Karena kedekatannya yang tanpa cela dengan kalangan bangsawan Inggris”, demikian dilaporkan harian The Daily Mail. The Daily Mail juga mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya yang menunjukkan, bahwa informasi yang ada di blog Brown itu seharusnya diambil seperti selayaknya sejumput garam. “Pangeran William tidak pernah memberikan petunjuk sedikit pun tentang apa yang ada dalam pikirannya mengenai hubungannya dengan Kate Middleton. Ia hanya akan menceritakan kabar dalam hitungan hari atau beberapa jam sebelum ia menginginkan dunia untuk mengetahuinya”, kata salah satu sumber kepada The Daily Mail. William dan Kate mulai berpacaran sejak pertemuan mereka di St Andrews University tujuh tahun lalu, telah dilanda spekulasi tentang kapan mereka akhirnya akan menikah. Isu seputar kapan pasangan itu akan menikah mencapai puncaknya baru-baru ini. William akan berusia 28
mancanegara “Kita tidak pernah mendiskusikan kehidupan pribadi Pangeran William atau berkomentar tentang apa yang hanya menjadi spekulasi”.
Keterangan: Beginilah tampilan William dan Kate dalam pernikahan agung abad ini yang dibayangkan oleh komentator kerajaan, Christopher Wilson, Foto: © Supplied by Alpha
tahun pada 21 Juni nanti. Ia pernah mengatakan, bahwa di usia itu akan menikah. Bahkan, kalangan di lingkungan dalam pangeran sendiri mengakui mereka “tidak mempunyai kunci” untuk “membuka apa yang ada di dalam dada” sang pangeran. Sehari setelah munculnya berita dari Brown, seorang juru bicara dari Istana St James, kediaman Pangeran William, menolak untuk berkomentar dengan mengatakan, “Kita tidak pernah mendiskusikan kehidupan pribadi Pangeran William atau berkomentar tentang apa yang hanya merupakan spekulasi”. Sumber lain juga menyimpulkan, bahwa William akan mengadakan pelatihan pilot di RAF Valley di Anglesey pada tanggal yang disimpulkan oleh Miss Brown. Itu berarti sulit baginya bepergian ke London untuk membuat pengumuman resmi tersebut. Selain itu, William dan adiknya, Pangeran Harry, pada bulan berikutnya dijadwalkan akan melakukan perjalanan ke Afrika.
Bayangan Pernikahan William dan Kate Middleton Meski berbagai sanggahan dari pihak Istana bermunculan, tetapi seminggu setelah penulis biografi Putri Diana, Tina Brown mengklaim tanggal pernikahan antara William dan Kate, ada lagi berita lain yang patut disimak. Di sini, seorang komentator kerajaan Christopher Wilson membayangkan pernikahan agung abad ini. Menurut prediksi Wilson, pernikahan William dan Kate memang berbeda dengan acara pernikahan gemerlap yang digelar saat ayah William, Pangeran Charles dan neneknya Ratu Elizabeth. Tetapi, begitulah keinginan William. Dia berargumen karena belum sebagai pewaris tahta, seperti ayah dan neneknya ketika mereka menikah–maka tidak seharusnya menghabiskan biaya negara yang besar. William yang terlahir dengan nama William Arthur Philip Louis, adalah garis kedua, setelah ayahnya, Pangeran Charles sebagai penerima tahta kerajaan Inggris. Pangeran William telah menamatkan pendidikan wajib militernya di Royal Military Academy Sandhurst (Angkatan Perang Inggris) dan pernah mewakili Inggris untuk melakukan kerja diplomasi. Sang ibu, Putri Diana yang meninggal dalam kecelakaan, memang tidak sempat menyaksikan kebahagiaan putranya. Tetapi, ia akan tetap dikenang keberadaanya di seluruh dunia. [Jun-Dwi Karyani/ Dari Berbagai Sumber]
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
41
d’sari tahu
Kanker Serviks Pembunuh
42 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Berdarah Dingin
Foto: Stock Image
Kanker serviks atau kanker leher rahim merupakan jenis kanker kedua paling umum yang ditemukan pada wanita setelah kanker payudara. Kanker serviks sebagai penyakit yang sel-sel kankernya ditemukan pada jaringan serviks. Serviks adalah bagian bawah dari uterus, menghubungkan badan uterus ke vagina. Berbagai galur human papillomavirus (HPV atau virus papiloma), melalui infeksi yang ditularkan secara seksual. Dapat juga kontak dari kulit ke kulit, berperan penting dalam menyebabkan sebagian besar kasus kanker serviks.
Gejala Anda mungkin tidak akan merasakan gejala apapun dari kanker serviks--kanker serviks stadium dini pada umumnya tidak memberikan tanda atau gejala. Tak heran jika penyakit ini sering disebut The Silent Killer. Inilah alasan utama betapa pentingnya melakukan screening (pemeriksaan) secara teratur. Ketika kanker terus berkembang, tanda dan gejala berikut dari kanker serviks lebih lanjut mungkin muncul: •
• • • • • •
Pendarahan vagina setelah berhubungan intim, di antara masa menstruasi atau setelah menopause. Timbul keputihan yang bercampur darah dan berbau busuk. Nyeri selama berhubungan badan. Nyeri pinggul dan gangguan atau bahkan tidak bisa buang air kecil. Masa menstruasi menjadi lebih lama. Perdarahan yang sangat lama, berat dan sering (pada wanita yang berusia di atas 40 tahun) Nyeri perut bagian bawah atau kram panggul. Jika kanker serviks terus berkembang, maka gejalanya berupa hilang nafsu makan, berat badan menurun, lelah, nyeri pinggul, nyeri punggung, nyeri kaki, salah satu kaki membengkak, perdarahan hebat di vagina, dari vagina ke luar urin atau tinja, serta tulang rapuh.
Keterangan: Ada lebih dari seratus virus yang dikenal sebagai virus papiloma manusia (human papilloma virus/HPV).Virus tersebut lazim ditemukan. Satu penelitian menemukan HPV pada 77% perempuan HIV-positif. HPV menular dengan mudah melalui hubungan seks.
Berkat pap smear test screening, laju kematian akibat kanker serviks menurun drastis dalam 50 tahun terakhir. Pap smear test screening merupakan uji yang dilakukan dokter dengan menggunakan pengerik atau sikat untuk mengambil sedikit sampel sel-sel serviks. Kemudian sel-sel tersebut dianalisis di laboratorium. Pap test yang pertama sebaiknya tidak dilakukan sebelum seorang wanita berusia 21 tahun, tanpa mempedulikan kapan mereka mulai aktif secara seksual. Demikian pedoman terbaru yang dikeluarkan akhir tahun lalu oleh American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG). Screening terlalu dini untuk kanker serviks mungkin mendorong ke arah perawatan yang tidak diperlukan dan membahayakan, menurut ACOG, organisasi profesional obstetricians dan ahli kandungan terkemuka di AS. Menurut publikasi yang dimuat
d i jurnal Obstetric & Gynecology, setelah usia 21 tahun, wanita seharusnya menjalani pap test setiap dua tahun. Di usia 30 tahun, jika seorang wanita tidak mempunyai riwayat kanker serviks dan menjalani pap test normal secara berturut-turut, maka ia dapat menjalani pap test setiap tiga tahun sekali. Sementara, wanita dengan faktor risiko tertentu, seperti mereka yang dinyatakan positif HIV atau menderita sistem imun yang menurun, perlu melakukan pap test lebih sering. Selain pap smear, ada juga metode IVA (Inspeksi Visual dengan Asam Asetat). Metode ini meliputi pemeriksaan dengan mengoles serviks atau leher rahim dengan asam asetat. Kemudian diamati, apakah ada kelainan seperti area berwarna putih. Jika tidak ada perubahan warna, maka dapat dianggap tidak ada infeksi pada serviks.
d’sari tahu
Ketika terinfeksi HPV, sistem kekebalan wanita secara khas mencegah virus untuk tidak melakukan aktivitas yang membahayakan. Dalam sekelompok kecil wanita, virus bertahan selama beberapa tahun sebelum akhirnya mengubah beberapa sel pada permukaan serviks menjadi sel-sel kanker. Kanker serviks paling banyak terjadi pada wanita berusia di atas 30 tahun.
Deteksi Dini
43 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Penyebab, Gejala, dan Pencegahannya
d’sari tahu
Saat ini, sebagian besar kasus kanker serviks dapat dicegah dengan vaksin untuk wanita muda. Jika berusia di bawah 27 tahun, mungkin Anda pantas menerima vaksin HPV, yang mencegah risiko tinggi galur HPV di dalam wanita. Vaksin HPV, Gardasil¸ disetujui oleh FDA (Food Drug Administration atau Badan Obat dan Makanan Amerika Serikat) untuk diberikan kepada wanita muda, sedikitnya berusia 9 tahun. Vaksin itu paling efektif ketika diberikan kepada wanita muda sebelum mereka melakukan hubungan seksual.
Pencegahan Pencegahan dapat dilakukan dengan mengurangi faktor risiko. Menurut American Cancer Society, faktor risiko untuk kanker serviks meliputi:
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
44
// Melakukan aktivitas seksual pada usia dini. Hubungan seksual di usia terlalu dini bisa meningkatkan risiko terserang kanker serviks sebesar 2 kali dibanding perempuan yang melakukan hubungan seksual setelah usia 20 tahun.
// Merokok. Menurut Dr. Baker dari American Cancer Society and the College of Surgeons, selama beberapa dekade telah diakui, bahwa wanita perokok risiko terkena kanker serviks meningkat. Tetapi, baru dalam tahun-tahun terakhir diketahui, bahwa mekanisme yang mungkin menyebabkan hal itu adalah zat karsinogen di dalam asam rokok. Melalui beberapa mekanisme yang tidak diketahui, zat karsinogen ini terkonsentrasi di dalam lendir serviks. “Ada 10 sampai 15 kali lipat kadar zat karsinogen yang ada di dalam lendir serviks dibanding di dalam darah”, katanya. // Penggunaan kontrasepsi oral dalam jangka panjang. Menurut US National Institute of Health, wanita yang menggunakan kontrasepsi oral (“Pil”) selama lima tahun atau lebih punya risiko lebih besar untuk terkena kanker serviks dibanding wanita yang tidak pernah menggunakan kontrasepsi oral. Risiko ini lebih tinggi setelah 10 tahun penggunaan.
“Karena HPV disebarkan melalui kontak kulit ke kulit, maka untuk terinfeksi HPV tidak perlu terjadi penetrasi”.
// Melakukan aktivitas seks tanpa perlindungan. Studi terbaru menemukan, bahwa penggunaan kondom tidak dapat memberikan perlindungan sepenuhnya terhadap HPV, karena virus ini dapat disebarkan melalui kontak kulit ke kulit, meliputi kulit di area genital (alat kelamin) yang mungkin tidak tertutup oleh kondom. Ingat, oleh karena HPV disebarkan melalui kontak kulit ke kulit, maka untuk terinfeksi HPV tidak perlu terjadi penetrasi. Anda dapat juga terinfeksi HPV jika melakukan oral seks, meski kasusnya jarang terjadi. // Terinfeksi bakteri Chlamydia yang disebarkan melalui kontak seksual dan mungkin atau tidak menimbulkan gejala. Para peneliti tidak mengetahui secara pasti, bahwa infeksi Chlamydia dapat meningkatkan risiko kanker serviks. Namun, menurut mereka barang kali hal itu disebabkan sel-sel imun pada lokasi terjadinya infeksi. Chlamydia mungkin merusak sel-sel normal dan menyebabkan sel-sel itu berubah menjadi sel-sel kanker.
// Ada riwayat keluarga yang terkena kanker serviks. Jika ibu atau saudari Anda menderita kanker serviks, berarti Anda memiliki kecenderungan terhadap penyakit ini. Hal itu bisa terjadi, karena wanita seperti itu secara genetis kurang mampu melawan infeksi HPV dibanding wanita lainnya. // Memiliki banyak pasangan seksual.
// Melakukan hubungan seks dengan seseorang yang memiliki banyak pasangan
// Wanita yang mengalami masa kehamilan penuh lebih dari tujuh kali akan meningkat risikonya terkena kanker serviks.
// Melakukan aktivitas seksual dengan pria tidak berkhitan. Para pria yang dikhitan (sirkumsisi) berbahagialah, karena Anda dan istri Anda lebih kecil risiko terkena virus yang mematikan ini. Kabar baik itu datang dari laporan tiga studi yang dipublikasikan baru-baru ini di Journal of Infectious Diseases. Hasil studi memperkuat fakta, bahwa sirkumsisi melindungi pria dari HPV dan HIV. Bukan rahasia lagi, jika kanker serviks dialami wanita. Bagaimanapun, wanita terinfeksi HPV dari suaminya atau pasangan seksualnya.
// Sering menaburi vagina dengan bedak sehingga menimbulkan iritasi. // Penggunaan hormon estrogen bagi wanita yang telah menopause tidak sesuai aturan. // Menghindari hubungan seks selama masa haid terbukti efektif dapat mencegah dan menghambat terbentuk dan berkembangnya kanker serviks. // Diet rendah buah-buahan dan sayur-sayuran. Wanita yang kurang mengonsumsi buah dan sayuran kehilangan perlindungan dari antioksidan dan berbagai fitokimia lainnya. Seperti vitamin A, C, E, dan betakaroten. Semuanya terbukti membantu mencegah kanker serviks dan bentuk kanker lainnya (lihat boks makanan yang mampu mencegah kanker serviks).
Sikat Uterus Serviks
d’sari tahu
Pap smear test screening merupakan uji yang dilakukan dokter dengan menggunakan pengerik atau sikat untuk mengambil sedikit sampel sel-sel serviks.
Serviks
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
45 Spekulum Vagina Rektum
Foto: Šmed.uni-bonn
Ketahui Fakta Tentang Kanker Serviks Jangan terkecoh mitos. Berikut beberapa informasi yang membantu Anda memisahkan fakta dari fiksi tentang perawatan kesehatan terpenting bagi wanita segala usia.
Mitos Kanker seviks bukan masalah besar. SALAH
Hanya wanita lanjut usia yang terkena kanker serviks. SALAH
Hanya wanita dengan histori keluarga yang pernah menderita kanker serviks akan terkena kanker serviks. SALAH Saya akan memperhatikan gejala yang mungkin disebabkan kanker serviks, lalu memeriksakan diri ke dokter, sehingga penyakit ini cepat disembuhkan. TIDAK MUNGKIN
Sekarang Anda telah membaca fakta ini, maka bertindaklah sesegera mungkin guna mencegah kanker serviks. [Jun-Dwi Karyani-Dari Berbagai Sumber]
Fakta Kanker serviks adalah masalah besar pada banyak wanita. Di Amerika, sekitar 11.000 wanita didiagnosis terkena penyakit itu. Dan 4.000 di antaranya meninggal setiap tahun. Di Indonesia, diperkirakan setiap hari terjadi 41 kasus baru kanker serviks dan 20 perempuan meninggal. Di AS, kanker serviks menjadi penyebab kematian kedua dari kematian yang terkait kanker pada wanita berusia 20 hingga 30-an. Kanker serviks disebabkan infeksi virus yang dibawa secara seksual. Setiap anak atau wanita dewasa yang terinfeksi virus penyebab kanker yang disebut HPV (human papillomavirus) berpotensi terkena kanker serviks. Jarang ada gejala pada stadium dini ketika kanker serviks mudah disembuhkan.
d’sari tahu
Causes and Control. Penemuan ini menyimpulkan, bahwa peningkatan asupan vitamin tersebut membantu mencegah perkembangan kanker serviks. Makanan yang kaya vitamin B9 (folat) di antaranya alpukat, jus jeruk, stroberi, lentil, maupun chickpeas.
Teh hijau
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Foto: Stock image
46
Teh hijau berisi antioksidan yang mencegah sel-sel kanker memperbanyak diri. Menurut laporan Journal of Cellular Biochemistry, antioksidan dalam teh hijau mungkin mencegah kanker serviks. Menurut studi lain yang dilakukan National Cancer Institute di University of Arizona, teh hijau mungkin menghentikan pembentukan sel kanker serviks pada seseorang yang terinfeksi HPV.
Vitamin C h a g e c n e P n s a k n i a v k r a e M ker S
Kan
S
tudi yang dipublikasikan Cancer Research Journal membuktikan, bahwa wanita yang mengonsumsi banyak buah dan sayuran mampu memerangi infeksi HPV dan mencegah infeksi HPV mengubah sel-sel serviks menjadi sel-sel kanker. Para ahli meyakini, bahwa diet kaya akan antioksidan, karotenoid, flavonoid, dan folat yang ditemukan dalam buah dan sayuran itu berperan mencegah kanker serviks.
Flavonoid Flavonoid merupakan senyawa kimia yang ada dalam buah dan sayuran. Hal itu dipertimbangkan sebagai sumber utama perlindungan
terhadap kanker serviks. Beberapa contoh makanan yang mengandung banyak flavonoid seperti apel, asparagus, brokoli, bunga kol, kubis, cranberries, bawang putih, lettuce, kedelai, dan bayam.
Vitamin B Wanita yang kurang mengonsumsi vitamin B1 (tiamin), B2 (riboflavin), B12 (kobalamin), dan vitamin B9 (asam folat) lebih berisiko mengembangkan perubahan sel-sel normal menjadi abnormal dalam serviks (disebut cervical dysplasia atau sel-sel pada serviks yang tampak abnormal, tetapi belum berkembang menjadi kanker). Demikian menurut studi baru yang dipublikasikan di dalam Cancer
Studi yang dilakukan di Albert Einstein College of Medicine in New York City mengambil contoh dari 43 wanita yang menderita kanker serviks dan 43 wanita sehat. Dokter menemukan, bahwa wanita yang kekurangan vitamin C berisiko terkena kanker serviks lebih tinggi. Oleh karena itu, para dokter merekomendasikan untuk mengonsumsi sedikitnya 30 mg vitamin C dari buah dan sayuran seperti brokoli, stroberi, lada hijau, jeruk, dan brussels sprouts.
Karotenoid Beberapa studi menyimpulkan, bahwa karotenoid sebagai sumber vitamin A juga membantu pencegahan risiko kanker serviks. Makanan yang banyak mengandung karotenoid adalah wortel, ubi, tomat, pepaya, maupun labu. Bagaimanapun, diet kaya buah dan sayuran–meskipun bagian terpenting dari seluruh rencana pencegahan kanker–tidak dapat mencegah kanker dengan sendirinya. Perlu berbagai tindakan lainnya yang dapat mengurangi risiko. [Jun-Dwi KaryaniDari Berbagai Sumber]
resensi film
Kisah nyata Hachiko, lahir di Odate, Jepang pada 1923. Saat itu tuannya, Dr. Eisaburo Ueno, seorang profesor dari Tokyo University meninggal pada Mei 1925. Hachi kembali ke Shibuya Train Station berhari-hari dan selama sembilan tahun terus menunggu kedatangan sang profesor. Pemain:Richard Gere, Sarah Roemer, Joan Allen, Cary-Hiroyuki Tagawa, Erick Avari, dan Tom Wright. Penulis Naskah: Robert Connoly Sinematografi: Tristan Milani. Produksi: Sony Picture asosiasi bersama Arena Film
A Dog’s Story Hachi, dalam bahasa Jepang yang berarti angka delapan (8), sebagai simbol tertinggi dan keberuntungan menuju surga bagi masyarakat Jepang. Di salah satu stasiun kereta, Bedridge Station, di sanalah Profesor Parker (Richard Gere) bertemu Hachi. Pertemuan itu berlanjut hingga Hachi dan sang profesor selalu bersama. Saat sang profesor pergi untuk mengajar, Hachi selalu mendampinginya. Ketika profesor memberikan latihan musik pun, Hachi selalu berada di sampingnya. Ikatan batin keduanya terasa begitu kuat tak terpisahkan. Hachi menemukan orang yang tepat untuk melatih dan mendidiknya. Hari-hari Hachi dan Profesor Parker dilalui dengan riang gembira. Ketika terdengar bunyi siutan dan decitan rem kereta, Hachi berlari sekencang-kencangnya untuk menyambut profesor. Hachi dengan setia menunggu lima menit sebelum kereta yang biasa ditumpangi profesor datang. Biasanya, Hachi menunggu di sebuah taman bundar tak jauh dari penjual hotdog bernama Jasjeet.
Sebelumnya, Hachi punya firasat yang tak terbaca oleh profesor. Dalam hati Hachi berkata, “Prof, hari ini jangan pergi, jangan mengajar. Di sini saja, bersama aku!” Tetapi, profesor tak mengerti apa sinyal yang diberikan Hachi. Hingga suatu hari, saat sang profesor sedang memberikan kuliah, profesor terhenti sejenak dari materinya sembari memegang bola yang dibawa Hachi ketika mengantarkannya ke stasiun kereta. Kemudian sang profesor duduk. Saat akan berdiri, profesor jatuh tak sadarkan diri. Akhir yang tragis, profesor pun meninggal dunia. Akan tetapi, sepertinya Hachi tak percaya semua itu terjadi begitu cepat. Dengan kesetiaan penuh dia selalu menunggu di tempat yang sama. Dari musim gugur, panas, hingga kembali ke musim yang sama. Tak terperikan, meski hujan salju menerpa, Hachi tetap setia menunggu sang profesor kembali. Tapi, profesor tak akan pernah kembali lagi. Di sini, kita diajarkan arti sebuah kesetiaan. Jangan pernah melupakan orang yang kita cintai. Hachi sudah menjadi pahlawan. [Jun]
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
47
serba-serbi d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
48
Foto: angelo.gi
Kedelai mengandung semua asam amino esensial, karbohidrat kompleks, asam lemak omega-3 dan omega-6, vitamin dan mineral. Seperti kalsium, folat dan besi, serta kaya akan serat. Selain itu isoflavon yang secara alami terdapat di dalam kedelai sangat bermanfaat bagi kesehatan. Isoflavon yang tergolong senyawa bioaktif ini dapat memperbaiki kesehatan.
Beberapa studi lainnya juga menyimpulkan, bahwa diet tinggi makanan yang terbuat dari kedelai dapat menurunkan risiko terkena kanker payudara, kanker prostat, dan problem menopause. Beberapa studi masih diperlukan. Tetapi, seiring bergulirnya waktu, makanan yang terbuat dari kedelai dengan mudah ditemui di Amerika. Berdasarkan hasil berbagai studi itulah akhirnya U.S. Food and Drug Administration (FDA atau Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika), American Cancer Society (Masyarakat Kanker Amerika), dan American Heart Association (Perkumpulan Jantung Amerika) merekomendasikan makanan yang terbuat dari kedelai, seperti tofu, tempe, susu kedelai, daging sintetis, serta produk susu kedelai alternatif, seperti
Isoflavon, secara alami ditemukan dalam kedelai bermanfaat bagi kesehatan manusia. Isoflavon merupakan senyawa bioaktif yang memperbaiki kesehatan arteri, mencegah kanker, dan mengurangi kehilangan massa tulang (osteoporosis). Isoflavon dalam makanan yang terbuat dari kedelai tidak ada efek signifikan pada kadar hormon pria dan wanita. Isoflavon disebut juga phytoestrogens (fitoestrogen), karena tampak serupa dengan struktur kimia estrogen, tetapi beraksi berbeda dibanding hormon estrogen dalam tubuh manusia. Tidak ada studi pada manusia yang menunjukkan, bahwa dengan mengonsumsi kedelai akan secara signifikan mengubah kadar testosteron, jumlah, dan kualitas sperma maupun ukuran penis. Sesungguhnya, studi pada pria dan wanita yang mengonsumsi 40 sampai 70 mg isoflavon/hari, atau sejumlah isoflavon yang terdapat dalam 2--4 sajian makanan yang terbuat dari kedelai. Terbukti, tidak mengubah secara signifikan kadar testosteron atau estrogen dibandingkan kelompok kontrol. Fakta yang terus tumbuh adalah kedelai mengurangi risiko kanker prostat. Makanan yang terbuat dari kedelai tidak mempunyai efek pada kesuburan wanita. Selain itu, aman dikonsumsi selama masa kehamilan. Panel ilmiah yang diselenggarakan oleh National Institute of Environmental Health Sciences, menemukan bahwa seorang wanita hamil yang makan kedelai secara teratur mengonsumsi kadar rendah genistein, salah satu jenis isoflavon dalam kedelai, tidak menimbulkan efek bagi kesehatan reproduktif yang layak diperhatikan. Problem apapun yang teramati dalam studi hewan bukan studi manusia adalah karena menggunakan jumlah genistein yang sangat banyak. Orang-orang Asia yang secara teratur telah mengonsumsi makanan yang terbuat dari kedelai (mungkin maksudnya tempe, red) tidak pernah dilaporkan mengalami gangguan kesuburan. Negara-negara di Asia telah melahirkan anak-anak yang sangat cerdas selama berabad-abad. Wanita yang mengonsumsi makanan dari kedelai punya risiko rendah terkena kanker payudara. Terutama ketika makanan kedelai dikonsumsi dari masa kanak-kanak hingga dewasa. Asupan kedelai sejak dini, mungkin dapat menjelaskan, mengapa wanita Asia punya tingkat kematian rendah dalam kanker payudara yang diperkirakan hanya 1/5 dari wanita Barat. Kedelai aman bagi penderita hypothyroidism (hipotiroidisme atau tiroid yang tidak aktif). Orang-orang yang mengalami hipotiroidisme perlu mendiskusikan pola makan mereka dengan dokter, sehingga kadar obat yang sesuai dapat diresepkan. Beberapa makanan kaya serat termasuk makanan berbahan kedelai, berisi komponen
serba-serbi
burger sayuran dan keju kedelai, menawarkan berbagai manfaat kesehatan.
49 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
S
aat ini rakyat Indonesia tidak perlu malu-malu lagi jika disebut sebagai bangsa tempe. Makanan khas Indonesia ini memang nyaris menjadi menu sehari-hari mayoritas penduduk Indonesia. Apa alasan kita sehingga tidak perlu malu, bahkan bangga menjadi bangsa tempe? Tak lain, karena bahan dasar tempe terbuat dari kacang kedelai utuh (whole bean). Jika bangsa kita sudah mengonsumsi makanan yang terbuat dari kedelai sejak puluhan tahun lalu, maka rakyat Amerika baru tahun-tahun terakhir ini mulai menambahkan produk makanan yang terbuat dari kedelai dalam dietnya. Keinginan rakyat Amerika mengonsumsi makanan yang terbuat dari kedelai terkait berbagai studi ilmiah, seperti dikutip dalam situs soynutrion.com. Disimpulkan, bahwa berbagai produk makanan yang terbuat dari kedelai menawarkan berbagai manfaat kesehatan, seperti menurunkan kolesterol dan mengurangi risiko penyakit jantung.
serba-serbi
yang mungkin mempengaruhi pengobatan hipotiroidisme. Beberapa dokter menyimpulkan, minum obat di antara waktu makan bermanfaat untuk menghindari peran serta makanan yang mengganggu pengobatan, tetapi kedelai dapat dikonsumsi dengan aman Meski demikian, manfaat kesehatan yang diperoleh dari mengonsumsi kedelai tampaknya tidak berlaku pada semua makanan yang terbuat dari kedelai. Semua itu tergantung proses pengolahan. Juga banyaknya kandungan protein kedelai yang masih tersisa dalam makanan yang terbuat dari kedelai. Oleh karena itu, hanya makanan yang diidentifikasi terbuat dari kedelai utuh whole soy yang mungkin menawarkan manfaat kesehatan seperti yang sudah disebutkan. Penelitian terus berlanjut pada efek kesehatan isoflavon, salah satu dari senyawa kimia yang terjadi secara alami yang ditemukan di dalam kacang kedelai.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
50
Beragam Jenis Konsumsi Kedelai Edamame
Banyak ditemukan di restoran Jepang. Edamame, nama lain untuk kacang kedelai muda dan masih berwarna hijau, merupaFoto: © urbanupdater kan sumber kalsium, folat dan kalium. Dari Edamame kita memperoleh manfaat whole soy (kedelai utuh).
Susu kedelai
Untuk membuat susu kedelai, kacang kedelai direndam, digiling halus kemudian disaring. Menghasilkan cairan yang disebut Foto: stock photo susu kedelai. Meski susu kedelai mempertahankan banyak zat gizi yang terdapat di dalam kacang kedelai, tetapi tidak mengandung serat dari kacang kedelai, maka kita tidak memperoleh manfaat kesehatan sepenuhnya dari kedelai utuh.
Tofu
Foto: © tempeh
Apa Itu Whole Soy? Whole soy adalah kacang kedelai yang dapat dikonsumsi utuh atau digiling menjadi tepung. Kacang kedelai utuh (whole soy) merupakan kacang yang hanya mengalami sedikit pengolahan, sehingga mampu mempertahankan zat gizi di dalamnya, seperti protein dan serat. Kedelai utuh (whole soy) juga mengandung asam lemak omega-6 dan omega-3, yang merupakan bagian esensial dari diet Anda, seperti halnya vitamin dan mineral. Kebanyakan orang yang mengenal kacang kedelai pasti akan terkejut jika mendengar, bahwa kacang kedelai akan kehilangan beberapa zat gizinya selama proses pengolahan menjadi makanan berbahan dasar kedelai. Menurut ahli pangan, seperti dikutip dalam soynutrion.com, hal itu disebabkan sebagian besar makanan yang terbuat dari kedelai, hanya sebagian yang diekstrasi dan digunakan. Dengan kedelai utuh (whole soy), tidak ada yang terbuang, yang berarti whole soy (kedelai utuh) mempertahankan semua zat gizi alami di dalam kedelai.
Tofu, juga dikenal sebagai soybean curd. Makanan mirip keju yang terbuat dari susu kedelai. Susu kedelai segar yang masih hangat di curdled dengan koagulan, Foto: © soyconnection lalu dipotong sesuai bentuk yang diinginkan. Seperti susu kedelai, tofu hanya menggunakan sebagian dari kacang kedelai.
Tempe
Foto: stock image
Tempe, seperti disebutkan oleh US United Soybean Board (talksoy.com) adalah whole soy (kacang kedelai utuh) yang dimasak, kemudian dikulturkan dengan kapang.
Miso
Merupakan pasta kedelai fermentasi yang dikombinasikan dengan nasi atau barley (jawawut). Foto: sunsetterracerestaurant
lai per hari sebagai diet rendah lemak jenuh dan kolesterol, dapat mengurangi risiko penyakit jantung”, setelah mengkaji ulang penelitian pada manusia secara ekstensif.
The Fruit Soy Bar (Soyjoy)
Tiga atau empat sajian makanan yang terbuat dari kedelai--satu cangkir susu kedelai (soymilk), tiga hingga empat tofu, tiga ons burger kedelai, tiga ons strip atau nugget ayam rendah lemak, satu cangkir pasta kedelai, satu cangkir kecambah kedelai, dua sendok teh mentega kacang kedelai, dua soybar (dua batang makanan yang terbuat dari kedelai, seperty soy joy. Soy joy adalah (the fruit soy bar) beku, ¼ cangkir soy nut atau edamame akan menyuplai kebutuhan 25 gram protein kedelai setiap hari.
Foto: Stock image
Foto: Stock image
Terbuat dari kedelai utuh yang tidak termodifikasi secara genetik (lihat Soyjoy Healthylicious).
Menurut Dr. Dixie Mills, seorang peneliti kanker dan Direktur Medis di Dr. Susan Love Research Foundation, pusat penelitian kanker payudara di California, seperti dikutip womentowomen.com, sepanjang soy food (produk makanan yang terbuat dari kedelai) itu dibuat dari kedelai utuh (whole bean), maka Anda akan mendapat manfaat kedelai sepenuhnya. Dari banyak isoflavon yang terjadi secara alami dalam tanaman, sebagian besar terdiri dari genistein, daidzein, dan glisitein adalah yang utama terdapat dalam kedelai. Menurut US Department of Agriculture, Agricultural Research Service (Pusat Penelitian Pertanian, Departemen Pertanian AS), kedelai terdiri dari 50% genistein, 40% daidzein, dan 10% glisitein. Sebaliknya, produk isoflavon dari kecambah kedelai hanya mengandung 20% genistein, 40% daidzein, dan 40% glisitein.
Apa Arti dari Angka-Angka Itu? Jika suatu produk mencantumkan 100 milligram isoflavon, maka Anda tidak dapat mengetahui secara pasti, berapa perbandingan dari isoflavon, kecuali jika produsen mencantumkan rinciannya. “Oleh karena genistein punya efek paling bermanfaat bagi manusia, dan kedelai utuh jauh lebih tinggi kandungan genisteinnya dibanding kecambah kedelai, maka mengonsumsi makanan atau suplemen yang kedua-duanya terbuat dari kedelai utuh akan memberikan manfaat terapi, seperti yang kita lihat di klinik, kata Dr Dixie Mills. Dari uraian tersebut, makanan yang terbuat dari kedelai utuh adalah Edamame, Tempe, dan Sojoy.
Seberapa Banyak Kedelai Diperlukan? FDA dengan klaim kesehatan untuk kedelai dan penyakit jantung menyatakan, “25 gram protein kede-
Menurut para ahli kedelai seperti yang dikutip womantowoman.com yang menganalisis penduduk di negara-nagara pengonsumsi kedelai melaporkan, bahwa asupan mereka antara 25--80 milligram isoflavon per hari. Studi juga menunjukkan, bahwa asupan dalam batas atas dan bawah kisaran itu masih tergolong aman dan bermanfaat bagi kesehatan. Jangan lupa, masyarakat Asia terus menikmati kedelai dalam pola makannya selama bertahun-tahun. Tetapi, mereka tetap berusia panjang, risiko terkena penyakit jantung dan kanker berkurang, serta menurunkan tingkat kegemukan. Tetapi, sama seperti berbagai jenis makanan lainnya, pesan Dr Dixie Mills, yang terbaik adalah membuat kedelai sebagai salah satu variasi pilihan sehat bukannya menjadi fokus utama diet Anda. Petunjuk Dr. Dixie Mills untuk mengonsumsi kedelai, seperti di bawah ini. ¦¦ Cobalah untuk menyertakan kedelai secara teratur dalam diet Anda: rata-rata 25--50 mg isoflavon kedelai per hari akan bermanfaat bagi kesehatan. ¦¦ Jika Anda menggunakan kedelai untuk gejala menopause, target dosis terapi 80--100 mg isoflavon kedelai per hari untuk hasil terbaik. ¦¦ Pilih makanan yang terbuat dari kedelai utuh (seperti edamame, tempe atau camilan yang terbuat dari kedelai utuh, misalnya soyjoy ) atau suplemen yang terbuat dari kedelai utuh. ¦¦ Pastikan sumber kedelai yang Anda konsumsi berasal dari sumber berkualitas dan dapat diandalkan. Pilih produk yang tidak berisi GMO (genetically modified organisms/organisme termodifikasi secara genetis) dan sedapat mungkin carilah makanan organik. ¦¦ Jika Anda punya problem tiroid, kanker payudara, alergi, atau problem yang berkaitan dengan pencernaan, berkonsultasilah dengan dokter Anda sebelum mengonsumsi kedelai dalam jumlah besar. [Jun]
serba-serbi
Merupakan kedelai utuh yang dimasak.
51 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Natto
serba-serbi d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
52
Siapa yang tak ingin punya berat badan ideal? Anda dapat mencapainya. Makan sedikit karbohidrat, lebih aktif, dan buat pilihan makan yang bijaksana.
Mengapa Kedelai? Soyfoods (makanan yang terbuat dari kedelai), sebagai bagian dari diet (pola makan) sehat, dapat membantu Anda mencapai dan memelihara berat badan ideal. Secara umum, makanan yang terbuat dari kedelai berisi lebih sedikit kalori, lemak total, dan lemak jenuh. Akan tetapi, lebih banyak serat dibanding sumber protein berkualitas tinggi lainnya. Lemak jenuh rendah, sumber protein berkualitas tinggi, seperti kedelai, berperan penting dalam mengontrol berat dan memelihara massa tubuh tanpa lemak. Inovasi produk yang berkelanjutan memastikan, bahwa Anda dapat menemukan soyfood sesuai cita rasa Anda dan lingkar pinggang Anda tetap terjaga! Soyfood yang lezat dapat menghemat kalori dan lemak ketika dimakan sebagai pengganti produk serupa. Hemat 100 kalori dan 2 gr lemak jenuh–dan tambahkan 3 gram serat–dengan mengganti beef burger dengan soy veggie burger yang lezat. Hemat 70 kalori dan lebih dari 5 gr lemak jenuh ketika Anda mengganti beef hotdog dengan soy veggie dog.
Penelitian menyimpulkan, bahwa protein tumbuhan seperti kedelai, dalam diet kita berperan penting mengendalikan asupan kalori. Protein mungkin meningkatkan perasaan kenyang--atau membuat Anda merasa penuh-untuk waktu yang lebih lama, dibandingkan jika Anda mengonsumsi kebanyakan karbohidrat. Ini berarti, bahwa orang-orang yang menyertakan lebih banyak protein dalam diet mereka mungkin makan lebih sedikit kalori se-
Mencapai Berat Badan Ideal Berat badan ideal punya sejumlah manfaat, antara lain: 1. Memperbaiki kontrol glukosa darah dan sensitivitas insulin. 2. Menurunkan stress pada tulang. 3. Menurunkan tekanan darah. 4. Meningkatkan stamina. 5. Memperbaiki citra diri (self-image).
SOYJOY HEALTHYLICIOUS Camilan Sehat Tak Bikin Gemuk Sekarang, masyarakat Indonesia sudah mulai peduli dengan kesehatan. Hal itu terlihat dari ciri-ciri semakin selektifnya mereka memilih makanan yang akan dikonsumi. Salah satu cara menerapkan pola hidup sehat, yaitu dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang. Makanan yang sehat umumnya diperoleh dari buah dan sayur. Seiring perkembangan zaman dan kemajuan teknologi, kini telah hadir terobosan baru dalam dunia pangan. Apa itu? Camilan (snack) yang tidak hanya sehat, tetapi rasanya juga cukup enak. Camilan tersebut tentu dapat menjadi salah satu referensi Anda dalam menjaga pola hidup sehat. Seperti yang ditawarkan oleh salah satu produk camilan (Soyjoy). Produk ini sudah dikenal sebagian masyarakat, akan tetapi gaungnya mungkin belum sehebat camilan lain, seperti wafer atau cokelat. Soyjoy sendiri merupakan camilan berbahan dasar kedelai utuh (whole soy) yang tidak mengalami modifikasi secara genetis dan dikombinasi dengan buah-buahan. Menurut soyjoy.com karena terbuat dari kedelai utuh yang tidak termodifikasi secara genetis ini, maka segala kandungan gizi dan manfaat kesehatan kedelai utuh dapat ditemukan di dalam Soyjoy.
Ricky Suhendar, STP. MM., Product Marketing Manager Soyjoy
• • • • •
Seperti tertulis dalam soyjoy.com beberapa keistimewaan makanan yang terbuat dari kedelai utuh antara lain: Banyak mengandung serat dan omega 3, asam lemak tidak jenuh ganda. Rendah kandungan lemak jenuhnya dan bebas kolesterol. Kaya berbagai mineral pembentuk tulang seperti kalsium, seng, magnesium dan besi. Satu-satunya tanaman yang mengandung protein dengan semua asam amino esensial. Mengandung isoflavon yang mempunyai sifat antioksidan.
serba-serbi
panjang hari. Protein tanpa lemak yang berkualitas tinggi dari soyfood dapat membantu mengontrol berat badan.
53 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Kedelai dan Pengendalian Berat Badan
serba-serbi Sepuluh Peserta Soyjoy Healthylicious
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
54
Keunikan produk ini, menggabungkan kedelai dan buah menjadi satu hingga akhirnya menghasilkan camilan sehat dan berkualitas tinggi. Karena berbahan dasar kedelai dan buah, maka dimakan sebanyak apapun tidak akan membuat badan gemuk. “Indonesia sedang peralihan dari yang manis ke sedikit manis. Itu artinya, masyarakat Indonesia sudah mulai fokus ke kesehatan. Jadi, sama juga untuk Soyjoy. Kalau sekarang inginnya masih yang gurih, manis, dan asin. Akan tetapi, secara perlahan, sehat akan jadi nomor satu, sedangkan rasa nomor dua”, kata Ricky Suhendar, STP. MM., Product Marketing Manager Soyjoy. Soyjoy tidak hanya menyehatkan karena nutrisinya, tetapi cara pengolahan yang unik, yaitu melalui proses oven bake untuk mempertahankan rasa dan kandungan nutrisi secara alami. Cara pengolahan oven bake dengan suhu tinggi ini yang menyebabkan soyjoy tahan disimpan selama 8--10 bulan tanpa pengawet dan dasar kuenya terlihat lebih gelap. Soyjoy punya kemasan yang sangat praktis. Ada empat varian rasa unik dari kedelai dan buah yang terdapat dalam soyjoy, yaitu hawthorn berry, raisin peanut, apple, dan mango coconut. Tetapi, baru-baru ini pula soyjoy me-launch produk barunya, modifikasi dengan buah strawberry. Memang, masyarakat kita banyak “maunya”. Mau cantik tak mau repot dengan perawatan. Begitu pula ngemil (snacking), ingin ngemil tapi tak mau gemuk. Ngemil memang sudah jadi hal umum untuk masyarakat Indonesia, terutama di antara jam makan. Rentang waktu antara makan pagi dan siang mungkin masih dapat tertahankan. Tetapi, rentang waktu antara makan siang dan makan malam yang berkisar ± 6-7 jam sebagai waktu yang cukup lama, sehingga dorongan untuk ngemil akan semakin besar. Pukul tiga atau empat sore merupakan saat paling menyiksa. Ketika pikiran sudah mulai jenuh, baik di kantor atau ketika berkendara di tengah kemacetan. Di jam tersebut, secara fisiologis tubuh juga akan mulai memerlukan makanan untuk mengisi kebutuhan energi yang mulai menurun. Hal ini yang semakin memperkuat keinginan ngemil di sore hari, dan snack seperti cokelat, wafer, biskuit, atau donat akan terlihat begitu menggoda. Padahal, camilan yang termasuk dalam kategori High GI semacam itu dapat memberikan dampak
Foto: © Fian MataHati
“Indonesia sedang peralihan dari yang manis ke sedikit manis. Itu artinya, masyarakat Indonesia sudah mulai fokus ke kesehatan”.
buruk. Karena dapat meningkatkan kadar gula darah secara cepat, tentunya juga berat badan. Karena terbuat dari kedelai dan buah asli, maka soyjoy punya nilai Glikemik Indeks rendah (Low GI). Hal itu berguna untuk membantu mengendalikan kadar gula darah, sehingga dapat mempertahankan berat badan kita. Soyjoy mengandung isoflavon kedelai, yaitu zat yang umumnya terdapat dalam kacang kacangan. Akan tetapi, paling banyak kandungannya dalam kacang kedelai. Konsumsi isoflavon yang rutin dapat meningkatkan elastisitas kulit, sehingga mengurangi timbulnya kerutan dan menunda efek penuaan. Soyjoy Low GI merupakan pilihan cerdas menjelang pukul tiga sore, sehingga kita dapat menjalankan jam–jam paling menyiksa tersebut secara menyenangkan. Dari hal ini, untuk membangkitkan gairah dan mendukung kesehatan masyarakat kita, Soyjoy melakukan kegiatan yang bertajuk Soyjoy Healthylicious Online Reality Show pertama di Indonesia. Online Reality Show yang diadakan Soyjoy sebagai bentuk dukungan terhadap orang-orang yang ingin merefleksikan resolusi hidup sehatnya seperti apa. Tentu dengan hadiah yang sangat menarik, yaitu jalan-jalan ke Jepang negara asal mulanya Soyjoy. Selain itu, sebagai media komunikasi, kita dapat menemukan website interaktif untuk melihat para finalis perang tanding melalui situs www.soyjoy.co.id. Di samping itu, siapapun dapat menjadi spy agent (agen rahasia) yang dapat mengikuti perjalanan aktivitas masing-masing finalis, memantau aktivitas mereka seperti apa. Kemudian dapat melaporkan hasil pantauan itu ke situs yang sudah tersedia. Di sini, dituntut kejujuran para finalis terhadap hal-hal yang mereka lakukan dan makanan yang mereka makan. Uniknya lagi, di website tersebut, masyarakat dapat terlibat aktif untuk menentukan jalan sukses para finalis menuju negeri sakura. Pengguna internet di Indonesia yang makin meningkat, mengubah pola konsumsi media masyarakat Indonesia, menuntut Soyjoy sebagai merek terlibat aktif di media ini, baik melalui website www.soyjoy.co.id, atau di jejaring sosial FB (SOYJOY Lounge), maupun twitter (SOYJOYID). Melalui media ini, Soyjoy berharap, dapat lebih dekat dengan konsumen Indonesia, mendengar, berdialog, dan mendapatkan masukan dari konsumen.
Sepuluh orang finalis terpilih diikutkan dalam program Healthylicious selama tiga bulan. Selama masa itu mereka akan memperbaharui perkembangan komitmen resolusi dan kegiatan gaya hidup sehat mereka sehari-hari melaui website Soyjoy dan social page yang mereka buat sendiri. Para finalis akan mendapatkan fasilitas seperti nutrionist, personal trainer, spa & massage, make-over (hair and facial), tiga bulan bebas gym di CeFit dan kostum.
Ketika makanan yang memiliki nilai GI rendah hingga sedang (moderat) dikonsumsi, kadar gula darah naik dan turun jauh lebih lambat secara terus menerus, dan pelepasan insulin terhambat. Akibatnya, Anda mungkin akan merasa kenyang lebih lama setelah makan, menikmati energi yang bertahan lebih lama, memelihara kadar gula darah terus menerus, dan mencegah efek negatif dari insulin yang berlebihan dalam darah.
“Burukkah” Konsumsi Makanan GI Tinggi?
Setiap bulan, para finalis diberikan tantangan program Tidak selalu. Banyak makanan dengan GI tinggi menghidup sehat yang berbeda, yaitu Low GI Fever (Maret), Soyjoy andung banyak gizi dan phytochemicals (fitokimia) pelawan Party (April), dan Strawberry Challenge (Mei). Ada tiga kali medical check-up, di awal penentuan 10 finalis, pemilihan 5 penyakit (misalnya semangka, kismis, dan beberapa sereal besar, dan di akhir program. Hasil medical check-up untuk untuk sarapan yang terbuat dari gandum utuh, seperti memastikan, bahwa para finalis benar-benar menjalankan Cherrios dan Shredded Wheat). Sementara, makanan yang resolusi hidup sehat 2010 mereka. Tantangan yang diberikan lain mungkin tidak mengandung zat gizi yang dapat “membangkitkan tenaga”, tetapi pasti rasanya untuk menguji kreativitas mereka agar nikmat dan menyediakan sumber energi mendapatkan vote sebanyak-banyaknya “Ketika makanan karbohidrat sempurna. dari masyarakat pengunjung website yang bernilai GI Soyjoy, dan 1 x 24 jam, voter hanya dapat Ingat, bahwa makanan tidak dapat memilih satu kali. dipertimbangkan “baik” atau “buruk”. Se-
Mengapa GI Penting? Glycemic Index (GI) merupakan sistem pengukuran numerik, seberapa cepat
sangat tinggi, gula darah meningkat sangat cepat dan kadar insulin meningkat tajam”.
karbohidrat menggerakkan kenaikan sirkulasi gula darah–semakin tinggi nomornya, semakin tinggi respon gula darah. Ketika gula darah meningkat, hormon yang disebut insulin dilepaskan. Insulin berfungsi membawa gula darah ke dalam sel-sel tubuh. Di dalam sel-sel tubuh, gula darah dapat disimpan atau digunakan untuk energi. Tindakan atau aksi insulin membawa gula darah kembali ke normal. Ketika makanan yang bernilai GI sangat tinggi, gula darah meningkat sangat cepat dan kadar insulin meningkat tajam. Sekresi insulin berlebihan mungkin menyebabkan kadar gula darah menurun sangat cepat (reactive hypoglycemia atau hipoglikemia reaktif). Hal itu dapat menyebabkan pusing, gemetar, lelah, dan lapar. Penderita diabetes atau kondisi pra-diabetik yang disebut insulin resistance (mekanisme pertahanan insulin) khususnya mudah terkena efek negatif dari makanan GI tinggi. Hal itu karena mereka (penderita diabetes atau pra-diabetes) telah punya gula darah atau kadar insulin tinggi. Oleh karena itu, mengonsumsi makanan dengan GI tinggi akan memicu kondisi yang tidak sehat. Secara terus menerus, kadar gula darah yang tinggi akhirnya dapat mendorong penyakit jantung, kerusakan saraf, gagal ginjal, dan kebutaan. Secara berkesinambungan, kadar
serba-serbi
insulin darah yang tinggi dihubungkan dengan nafsu makan meningkat, kecanduan gula, penimbunan lemak, kesulitan menghilangkan berat badan, trigliserida di dalam darah tinggi, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, dan akhirnya diabetes.
mua tergantung kita, bagaimana membuat makanan dan menyusun rencana makan secara keseluruhan yang sudah diperhitungkan. Sebagai contoh, jika kita mengonsumsi makanan GI tinggi (contoh kentang panggang) dengan protein (seperti ayam panggang), serat dan lemak (seperti salad bayam dengan dressing (bumbu salad) yang berbahan dasar minyak), efek glikemik secara keseluruhan dari makanan itu jauh lebih rendah.
Protein, serat, dan lemak semua memperlambat pencernaan dan menunda pelepasan gula darah. Juga, ingat bahwa aktivitas fisik yang teratur dan mempertahankan berat badan yang ideal memperbaiki sensitivitas insulin sedemikian, sehingga tubuh kita dapat menangani makanan GI tinggi secara lebih baik.
Waktu “Tepat” Konsumsi Makanan GI Tinggi Ya! Selama dan setelah berolahraga, sesungguhnya diperlukan konsumsi makanan atau minuman ber-GI tinggi. Dalam situasi ini, Anda ingin karbohidrat “bertindak-cepat” sehingga kadar gula darah meningkat cepat. Selain itu, setelah berolahraga diperlukan peningkatan kadar insulin sebanyak mungkin untuk pemulihan secara optimal. Insulin memudahkan pembentukan karbohidrat otot (glikogen), menurunkan pemecahan protein otot, dan meningkatkan sintesis protein otot. [Jun]
55 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Dari program SOYJOY Healthylicious ini diajarkan, bagaimana punya gaya hidup sehat. Melalui cara menjaga asupan makanan yang bergizi, serta rajin mengontrol kadar GI dan gula darah yang terdapat dalam tubuh, tentunya diserta olahraga. Soyjoy Healthylicious memfasilitasi program-program, bekerja sama dengan Celebrity Fitness untuk membantu para peserta mewujudkan impiannya untuk memiliki dan menerapkan gaya hidup sehat.
maskulin
Musa Widyatmodjo
Fesyen dan Anugerah Tuhan
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
56
Foto: © Fian MataHati
Di jagat fesyen Indonesia, nama Musa Widyatmodjo sudah tidak asing lagi. Kiprahnya sebagai desainer, sekaligus pengusaha di bidang fesyen serta sederet aktivitas dalam usaha memajukan industri fesyen tanah air, membuat banyak orang berdecak kagum padanya. Ditambah lagi sosoknya yang rendah hati dan punya jiwa nasionalisme tinggi. Tak heran jika Musa, begitu biasa disapa, meski cukup lama tinggal di Amerika, tetapi pria berwajah oriental ini tidak seperti kacang lupa kulitnya.
S
etelah lama tinggal di negeri Paman Sam, Musa akhirnya memutuskan kembali ke tanah air dan memulai aksinya membangun bisnis fesyen. Bisnis yang di awali dari kediamannya sendiri. Berawal dari garasi tepatnya, kini Musa telah mengembangkan bisnisnya menjadi lebih besar dengan mengusung nama perusahaan bernama Musa Affiliate yang memiliki beberapa divisi, seperti ready to wear yaitu M by Musa, produk Musa Widyatmodjo yang menangani private order, dan divisi corporate, yaitu Musa Co. Di balik kesuksesannya, Musa punya tujuan mulia untuk memajukan produk fesyen Indonesia. Melalui brand M by Musa hasil karyanya, ia bertekad menjadikan sebuah produk fesyen yang membanggakan dan sejajar dengan produk-produk terkenal luar negeri.
Kreativitas dan Baju Pagi itu, d’sari Magz mengunjungi kediaman Musa Widyatmodjo yang terletak di kawasan Kemanggisan, Jakarta Barat. Kedatangan d’sari disambut ramah khas ala Musa. Senyum kecil tulus terkembang di awal pertemuan. Meski disibukkan dengan segudang aktivitas, Musa tetap menyediakan waktu untuk d’sari. Obrolan yang mengasyikkan pun mulai mengalir. Ternyata, ketertarikan Musa menggeluti bidang fesyen sudah menjadi passion-nya sejak kecil. “Mungkin ini sebuah anugerah dari Tuhan, bahwa saya diberikan dunia saya sendiri, yaitu dunia kreativitas dan dunia baju”, katanya.
maskulin
Dari sisi fesyen, Musa mengguratkan kreativitas yang dituangkan melalui hasil karyanya dengan lebih mengambil unsur Indonesia tetapi dalam arti luas. Seperti tekstil Indonesia, baik tradisional maupun tekstil modern. Teknik Indonesia, misalnya teknik sulam, bordir, batik, dan lain-lain. “Intinya, saya ingin mengemas kekayaan bangsa menjadi sesuatu yang kontemporer”, pungkasnya. Melalui fesyen, Musa telah menorehkan beberapa penghargaan saat ia masih bersekolah di Amerika. Di Indonesia sendiri, ia pernah masuk sebagai finalis lomba perancang mode di salah satu majalah wanita. Setelah itu Musa tidak pernah mengikuti ajang lomba lagi. Dia langsung berkonsentrasi dengan membangun industri di bidang fesyen. “ Saya tidak membangun brand, dan saya memang tidak ingin terkenal. Saya berpikir, lebih baik menghasilkan uang dulu, ketenaran itu bisa saya beli dalam arti positif. Seperti saya bikin butik yang bagus dan juga branding”, ujar pria yang pernah mendapat penghargaan sebagai murid asing terbaik. Pria kelahiran Jakarta 13 November 1965 ini mengaku, tidak membangun apa yang telah diperolehnya sekarang berdasarkan popularitas dan image terlebih dahulu, tetapi hal itu justru diputar balik belakangan. “Saya mempelajari semua desainer, baik dari luar maupun dalam negeri. Saya banyak mengambil pelajaran dari Georgio Armani, yang masuk dari ready to wear, dari barang biasa ke luxury good, dari luxury good ke barang mewah, dari barang mewah ke produk interior”, kata Musa.
Orang Tua Tidak Mendukung Keinginan Musa untuk menggeluti dan mempelajari dunia fesyen lebih dalam, ternyata sempat ditentang kedua orang tuanya. Ketika ia memutuskan untuk mengambil jurusan fesyen, orang tua Musa menolak mentah-mentah. “Saat itu, orang tua ingin saya menjadi seorang banker”, ujarnya. Akan tetapi, berkat kejujuran yang tersirat dalam hati, ia pun berani mengungkapkan argumen kepada orang tuanya. Mencurahkan keinginan sebenarnya untuk memenuhi hasrat akan dunia fesyen. “Saya berkata pada orang tua, biarkan saya bahagia. Meski saya tidak punya uang saya tetap bahagia. Karena saya yakin dan percaya, bahwa kalau mengerjakan sesuatu yang membuat bahagia, saya akan enjoy”, papar pria yang senang dan merasa nyaman saat senggang berada di toko buku dan senang membaca buku-buku tentang batik, warna, tentang Indonesia, fotografi, lukisan, wayang orang, sosial politik, komik, dan lain-lain ini.
Foto: © Fian MataHati
Belajar dan Membuka Diri Menjadi seorang desainer yang sukses di bidangnya bukan perkara mudah. Minta izinlah terlebih dahulu kepada Tuhan seperti yang dilakukan Musa. Karena Tuhan punya rencana sendiri untuk hidup manusia, apakah diizinkan menjadi seorang desainer atau tidak. Bagi pria berkulit putih ini, kunci menjadi seorang desainer sukses adalah fokus dan konsentrasi di dalamnya. Menurut Musa, desainer memang tidak mudah. Oleh karena itu dibutuhkan komitmen terhadap profesi maupun produk. “Kita harus percaya, bahwa kalau kita membangun sesuatu itu bukan untuk hari ini, tapi untuk 10 atau 50 tahun ke depan”, katanya. Untuk mewujudkan hal tersebut, Musa berusaha belajar dan mencoba membuka diri. Baginya, menginginkan perubahan berarti harus berubah dan keluar dari zona nyaman, berani mengambil risiko, dan Musa mempelajarinya dari orang-orang yang telah sukses dan berhasil lebih dulu. Mereka adalah orang-orang yang berani mengambil risiko dan merasakan perubahan. Karena ketidakberanian merupakan penghambat untuk kemajuan. “Melakukan hal yang sama setiap hari, tetapi mengharapkan hasil berbeda, itu adalah mission impossible. Kita harus mau melakukan perubahan kalau ingin mengubah nasib”, tandasnya. [Anita Surachman-Jun]
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Dalam hal ini Musa mengambil prinsip, bahwa dari hal kecil dan melalui proses akan menjadi sesuatu yang besar. Tetapi di sisi lain, dia juga harus berani mengambil rasa tidak nyaman, out of the box, dan banyak orang di sekelilingnya yang menakuti ketika itu, terutama masalah pajak dan lain-lain. “Karena ketakutan mereka, maka mereka tidak berkembang. Tapi saya nekat, karena kenekatan itu saya bisa mendapat tender untuk desain BNI 46, Mandala Airlines, dan masih banyak lagi perusahaan besar lainnya”, tukasnya.
57
Foto: Fian MataHati
maskulin
an wawancara kami dengan pria yang juga menangani beberapa artis Tanah Air melaui manajemennya.
Mula Anda menjadi seorang artist management? Awalnya saya tidak ada niat menjadi manager artis. Tapi saat bertemu Kinaryosih di film Claudia atau Jasmine, saat itu dia jadi main cast-nya dan saya jadi casting director-nya. Ketika itu saya sedang menikmati menjadi casting director. Kebetulan, Kinar suka sama saya dan meminta saya menjadi manager-nya. Ternyata, lumayan juga jadi manager artis. Dan berkembang hingga sekarang.
Seperti apa jungkir balik di karir itu?
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
58
Dimas Arief Wibisono
Pernah Tak Nyaman
di Entertainment Sebelum menapak di dunia entertainment sebagai casting director sekaligus manager artis, Dimas Arief Wibisono--atau akrab disapa Dimas--adalah pria pendiam. Ia mengaku tak pandai bicara seperti kebanyakkan orang. Tapi lihatlah sekarang, Dimas yang dahulu pendiam berubah menjadi Dimas talk active. Pergaulan luas dan bertemu banyak orang, hal itu yang telah mengubah sifatnya menjadi seperti sekarang.
P
erjalanan karirnya di entertainment berawal ketika ia mendapat kesempatan terlibat sebagai casting coordinator dalam film Cinta Silver di salah satu Production House (PH). Awalnya hanya iseng-iseng, justru dia melihat sebuah prospek dari pekerjaannya itu. Jakarta Undercover sebagai salah satu proyek yang ia kerjakan kala itu.
Tak di situ saja, pindah dari satu PH ke PH lain juga ia lakoni. Begitulah perjalanan lulusan Psikologi Universitas Persada Indonesia Y.A.I ini. Beberapa proyek film yang pernah ditangani pria kelahiran Jakarta 10 Desember 1982 ini di antaranya, Love is Cinta, Claudia atau Jasmine, Jelangkung 3, Gara-Gara Bola, Hari untuk Amanda, dan film terakhir yang ia tangani, Merantau. Berikut petik-
Waktu kuliah ada teman yang menawarkan ikut kerja di film. Saya coba saja, tapi emang berat banget. Jadi seperti magang, kerja nggak pulang-pulang. Sebenarnya, waktu saya agak terbuang juga sih. Akhirnya kuliah keteteran, apalagi ketika film Cinta Silver syutingnya di Bali. Saya harus buat pilihan, tetap ambil kerjaan atau kuliah. Dari situ, satu semester kuliah jadi agak hancur. Tapi, saya coba kejar di semester berikutnya, tetap nggak terkejar juga.
Tapi di balik semua ini ada hal yang buat Anda senang? Saya tidak mau meninggalkan dunia entertaintment sekarang. Tidak berhenti dari casting director. Saya masih punya komunitas. Di dalamnya ada casting director muda-muda yang meng-handle kerjaan saya. Jadi, ketika ada job, saya berikan ke mereka. Saya lebih mementingkan link yang sudah ada. Jadi, jika saya berhenti dari job itu tidak lantas link-link itu berhenti. Tetapi, masih terus berlanjut.
Apa nikmatnya jadi casting director? Ketika membaca script yang diberi director, dari situ akan tahu, punya ide dan berkreasi. Siapa yang akan memainkan dan cocok untuk peran tersebut. Kita akan mendapatkan rasa bangga ketika membuat seorang yang awalnya biasa saja, tapi setelah main film berhasil dan lebih terkenal. Sama halnya ketika saya jadi manager artis.
Seperti apa posisi casting director itu?
Kesulitan mengelola mereka?
Di film, apakah Anda yang menentukan pemerannya?
Susah sih, karena itu saya punya tim untuk mengurus mereka. Jadi, rejekinya tidak untuk diri sendiri, tapi ada tim di bawah saya. Kalau mau egois bisa saja untuk diri sendiri, tidak butuh asisten, tapi itu tidak mungkin. Saya juga bukan tipe orang yang kasih job ke tim terus saya tinggalkan begitu saja, justru saya ikuti perkembangannya.
Masalah terbesar dalam hidup yang pernah Anda alami?
Bagaimana membagi waktu di tengah kesibukan?
Dari perjalanan Anda selama ini apa yang peroleh? Kreativitas untuk diri sendiri seperti sekarang, karena waktu awal masuk dunia ini, saya pendiam, tidak talk active, tidak seperti sekarang.
Ukuran sukses menurut Anda? Ketika melakukan pekerjaan, merasa nyaman, dan tidak gagal di pekerjaan itu. Karena saya pernah mengalami pekerjaan yang dapat uang banyak, tapi merasa tidak nyaman bekerja di situ.
Apa obsesi terbesar dalam hidup Anda? Obsesi saya punya bisnis yang bisa go internasional, baik di bisnis entertainment atau bidang lain. Saya ingin dikenal bukan hanya sebagai pemain lokal tapi internasional.
Foto: Š Fian MataHati
Pasti ada fase klimaks di karier Anda, apa yang Anda lakukan untuk mengatasi hal itu? Standar sih paling liburan. Saya juga ingin mengalami internasional bisnis. Ingin menguasai berbagai bahasa asing, karena bagi saya bahasa asing itu penting. Saya tipe orang yang jika mau belajar harus mengalaminya. Jadi, kalau saya mau belajar suatu bahasa saya harus ke asalnya langsung.
Ada berapa talent yang Anda pegang saat ini? Masih di bawah 10. Tapi yang freelance lumayan banyak, termasuk ada beberapa yang sudah terkenal. Karena sama talent tidak pure kerjaan saja, lebih kekeluargaan. Saya ambil talent yang memang bisa dekat ke saya, bukan sekadar bisnis. Karena itu, saya
Mungkin lebih ke masalah materi. Rata-rata itu yang dialami orang. Selain itu saya belum menemukan eksistensi, kenyamanan saya di mana, itu masih susah hingga sekarang dan arahnya mau kemana. Karena, saya bukan tipe orang yang punya hobi. Saya harus menemukan eksistensi seperti apa biar tetap berada dalam track itu.
Apa passion terbesar Anda? Passion terbesar saya memang di entertainment. Kalau obsesi, saya ingin punya bisnis internasional dan saya orangnya realistis. Lebih mengutamakan kenyamanan dibanding materi. Karena, saya sebelumnya juga pernah kerja (magang) di entertainment, tapi tidak nyaman. [Jun-Anita]
59 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Secara hierarki, casting director itu dapat merekomendasikan pemain bagus. Siapa yang dimaui sutradara. Pada akhirnya sutradara yang menentukan. Tapi, saya dapat memberi backup. Kalau sutradara mungkin mikirnya sesuai di kamera, produser berpikir apakah bisa dijual, sedangkan saya berpikir untuk keduanya, apakah bagus di kamera dan bisa dijual.
Alhamdulillah, sekarang saya bisa membagi waktu. Dulu, ketika jadi casting director agak susah. Karena saya benar-benar fokus kerja. Bahkan sampai tidak pulang. Waktu senggang seperti pria pada umumnya, nonton, atau kalau punya pacar saya pacaran.
maskulin
pilah-pilah talent yang bisa di-handle dan masuk ke pribadi saya. Bisa dekat ke saya, karena talent jadi bagian dari hidup saya. Makanya saya nggak bisa ambil talent terlalu banyak, karena pasti akan sulit mengaturnya.
ketika menemukan orang baru dan dapat mengembangkan kariernya hingga sukses dan dikenal banyak orang, ada kebanggaan tersendiri.
breaking news
Foto: © Fian MataHati
Peluncuran Kembali Klinik Yasmin
Foto: ©Fian MataHati
Peluncuran Buku d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
60
Jejak Gula Buku berjudul Jejak Gula baru saja diluncurkan oleh ketua Yayasan WarnaWarni Indonesia, Krisnina Maharani A. Tanjung awal April 2010 di kediamannya, kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dalam buku itu, ia merekam sejarah industri pabrik gula di pulau Jawa. Buku jejak Gula, Warisan Industri Gula di Jawa karya Krisnina Maharani A. Tandjung ini mengangkat potensi
terpendam dalam narasi ringan dan populer, disertai foto-foto peninggalan masa lalu maupun kondisi riil sekarang. Peluncuran buku tersebut merupakan sesi untuk para wartawan yang hadir. Sementara, sesi berikutnya acara syukuran peluncuran bukunya diadakan pada 11 April di Museum Bank Mandiri, Jakarta Pusat. [An]
Klinik Yasmin mengumumkan peluncuran kembali klinik tersebut menjadi Klinik Yasmin Kencana RSCM medio April lalu. Klinik ini merupakan pusat layanan terpadu (one stop clinic) yang kini menempati gedung baru lt. 4 Wings International RSCM, Jl. Diponogoro, Jakarta. Mengedepankan inovasi di bidang reproduksi dan sebagai pelopor pelayanan berbasis riset dan riset berbasis pelayanan.
Sebagai perguruan tinggi komunikasi, The London School of Public Relation (LSPR), Jakarta, merasa peduli terhadap autism. Sebab, salah satu karakter istik dari orang dengan gangguan spectrum autism adalah punya kesulitan untuk berkomunikasi. Baik verbal maupun non-verbal. Hal ini merupakan tantangan bagi STIKOM LSPR Jakarta untuk membantu penyandang autism dengan mengomunikasikan tentang apa itu autism kepada masyarakat umum. Oleh karenanya, masyarakat menjadi paham menerima, bahkan dapat membantu mengembangkan potensi dari orang-orang dengan autism.
Foto: © Fian MataHati
LSPR Gelar Peduli Autis
Atas dasar inilah LSPR kembali menggelar acara festival peduli autis 3 pada awal April 2010. Festival yang ke-3 ini diadakan di ruang auditorium kampus LSPR, Sudirman Park, Jakarta. “London School Centre for Autism Awarness (LSCA) yang merupakan program pengabdian masyarakat dari STIKOM The London School of Public Relation, Jakarta dan merupakan lembaga non profit yang didirikan karena kepedulian terhadap Autism,” kata Prita Kemal Gani, Direktur Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi The London School of Public Relation (STIKOM-LSPR) Jakarta. [An]
breaking news “Saat ini, RSCM terus bergiat melakukan pengembangan, termasuk rencana pengembangan produk unggulan. Kami yakin, Klinik Yasmin Kencana RSCM dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta”, kata Dr. Julianto Witjaksono, SpOG (K), Medical and Nursing Director RSCM dalam acara konferensi pers Klinik Yasmin Kencana. [An]
Foto: Fian MataHati
Guinness World Series of Pool
Adakan Kompetisi Billiar di 13 Kota di Tanah Air Guinness mendukung dan mengembang kan olahraga di seluruh dunia, dimulai dari Rugby di Inggris, Hurling di Irlandia, dan Billiar di Indonesia dengan meluncurkan Guinness World Series of Pool 2010-10 Ball challenge di Indonesia. Kompetisi billiar ini secara inovatif bertujuan untuk memeriah kan masyarakat Indonesia melalui kampanye ”Rise together and Rise to the Chalenge”. Guinness World Series Pool 2010-10 Ball Challenge dimulai dari bulan April hinga bulan Agustus 2010 dan grand finalnya bertempat di Mall Taman Anggrek, Jakarta. Kompetisi tahun ini akan meliputi 13 kota di seluruh Indonesia, dimulai dari Medan hingga Ambon.
Menurut Jhon Galvin, perwakilan dari Guinness mengatakan, Guinneess World Series of Pool 2010-10 Ball Challenge mewu judkan komitmen Guinness dalam memper tajam talenta lokal dan menampilkannya melawan master dunia. “ Ini merupakan hal membanggakan bagi kami dalam menye lenggarakan acara ini di Indonesia selama 3 tahun terakhir. Kami juga memberikan kesempatan kepada semua orang untuk menjadi yang pertama, bukan hanya bagi konsumen Guinness, tapi pemain amatir juga bisa berpartisipasi dievent ini,” imbuh nya. [Jun]
Prof Sunil Sazawal MD, MPH, PhD, Associate Professor Department of International Health, Bloomberg School of Public Health, Jhon Hopkins University, Baltimore, AS, pada 23 April 2010, bertempat di Hotel Gran Melia, Jakarta memaparkan hasil penelitiannya berjudul, “Effect of fortified milk on morbidity in young children in North India : community based, randomized, double masked placebo controlled trial.
Foto: © Fian MataHati
Prof Sunil Sazawal
Paparkan Hasil Penelitiannya
Dalam press conference-nya, Prof Sunil mengatakan, kemajuan di bidang nutrisi saat ini khususnya bidang mikronutrien berdampak besar dalam merancang strategi untuk menurunkan kasus defisiensi mikronutrien dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. “ Salah satu strategi yang dapat digunakan adalah fortifikasi pangan. Fortifikasi susu formula (Nutrivit) dengan mikronutrien dalam rasio tertentu yang dapat meingkatkan daya tahan tubuh anak usia 1--3 tahun terhadap berbagai risiko penyakit, seperti diare, anemia, infeksi saluran pernapasan bawah dan memperbaiki status gizi dan pertumbuhan anak”, imbuh Prof. Sunil. [An-Jun]
61 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Dengan didukung fasilitas yang lebih nyaman, sumber daya manusia yang menguasai masalah reproduksi, serta didukung teknologi yang canggih, Klinik Yasmin Kencana siap melayani masyarakat Indonesia yang mengalami ganguan haid dan gangguan kesuburan dengan moto “Giving service for a better tommorow’ (memberikan layanan untuk hari esok yang lebih baik).
Sebuah terobosan baru KPG maupun Firli yang berani dan terang-terangan membeberkan tentang seks. Dari hasil riset yang dilakukan, ditemukan hanya 29 persen wanita yang mengalami orgasme ketika berhubungan, demikian diungkap Firli. [Jun]
Foto: © Fian MataHati
breaking news
Buku berjudul The “O” Project karya Firliana Purwanti baru saja di-launch akhir April lalu. Mengambil tempat di Fabe Cafe lantai 3 Grand Indonesia. Buku itu merupakan proyek yang dikerjakan Firli ketika bekerja di Aceh dalam menanggulangi perempuan Aceh pasca konflik dan bencana.
KPG Launching Buku
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
62
Siapa bilang “Late Night Sale” itu hanya melulu program belanja dengan diskon? Cibubur Junction memberikan pengalaman yang berbeda untuk anda yang gemar berselancar di mall di malam hari.
Cibubur Junction,
Dengan mengetengahkan hiburan, keamanan dan kemudahan berbelanja, Cibubur Junction menyajikan program Late Night Sale yang benar-benar berbeda. Mall yang selalu menjadi rujukan belanja untuk warga yang tinggal di kawasan Cibubur, Cijantung, Depok dan sekitarnya, sangat memahami kebutuhan pelanggan setianya, tidak hanya seputar urusan fashion saja namun juga kemudahan untuk mencapai mall tersebut. Anda yang malas untuk me ngemudi di malam hari, namun ingin tetap menikmati suasana late night sale. Cibubur Junction menyediakan fasilitas antar-jemput. Tentu saja ini adalah terobosan yang sangat menguntungkan Anda, sehingga tidak perlu memikirkan masalah transportasi lagi.
Late Night Sale
Late Night Show didukung oleh merek-merek terkenal yang pasti sudah menjadi pilihan Anda seperti: Charles & Keith, The Body Shop, Andrew Shoes, Bossini, Harry Martin, Super Home, Sentra Ponsel, Inul Vista, ProOptik, Dunkin Donuts, Rice Bowl, A&W, Karisma, Pantasteiik dan masih banyak lagi. Selain itu, ada juga lucky dip yang berha diah BlackBerry, TV Slip Flat, DVD Player, Washing Machine, Microwave, CDMA Phone, Laptop, dan masih banyak hadiah yang sangat menarik. Tak usah khawatir untuk tak terhibur, sebab GenSpirit, yang merupakan band favorit pengunjung Cibubur Junction, beraksi menampilkan lagu-lagu andalan. Untuk kesempatan ini, mereka juga menampilkan Toshi Makinagawa, yang merupakan musisi Blues yang berasal dari Jepang.
Foto: Getty Images
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
bahasan utama
64
Kemewahan
Terselubung
F
esyen dapat memiliki bentuk berbeda tergantung tradisi sosial, aspek keuangan, dan gender (jenis kelamin). Dalam dunia bisnis atau kerja, Anda juga dapat menemukan tren fesyen terkini. Orang-orang yang berhubungan dengan profesi berbeda, berbusana sesuai pekerjaan mereka. Tak peduli apapun profesi Anda, seorang resepsionis (penerima tamu) atau pemimpin perusahaan, cara Anda berbusana dapat membantu atau justru menghambat karier ke skala yang lebih luas. Seorang wanita pekerja dapat mengenakan setelan (celana dan blazer atau rok dan blazer) yang berwarna gelap. Juga dapat mengenakan jam tangan, sunglasses, dan sedikit perhiasan. Seorang wanita pekerja seharusnya hanya mengenakan make-up (tata rias) ringan. Seharusnya juga menghindari busana yang menonjolkan pesona seksualnya. Namun, wanita akan tampak anggun jika mengenakan high heel shoes (sepatu hak tinggi). Saat ini ketika seorang wanita dapat dengan nyaman memimpin rapat, busana punya arti tersendiri. Di sini, ada beberapa tips memilih busana kerja dan perlengkapannya untuk wanita, seperti disarankan Diana Pemberton dan Sheila Dicks. Keduanya sebagai konsultan busana dan citra diri di dalam situs fashionsavvy.com dan health.learninginfo.org. Perlakukan busana kerja sebagai investasi dan pilihlah secara bijaksana. Pastikan Anda membeli busana bergaya klasik yang cocok dengan bentuk tubuh Anda. Nyaman dengan kualitas pengerjaan dan bahan yang baik.
65 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Fesyen sebagai sesuatu untuk dikenakan atau digunakan menurut perubahan tren pasar dan masyarakatnya. Fesyen dapat berubah dari waktu ke waktu. Sejak dahulu kala, fesyen menjadi medium yang sangat besar untuk mengekspresikan kemajuan, pemikiran, dan kesejahteraan sosial.
bahasan utama
Foto: Š fashionstyleadvice
bahasan utama
Blazer Gaya Maskulin
66 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Bagaimana Memilih Blazer yang Tepat Kita, setidaknya punya satu blazer, dan bila tidak, kita harus membelinya. Demikian saran Milana seorang konsultan mode dalam situsnya fashionstyleadvice. com. Blazer adalah salah satu jenis busana yang tidak pernah ketinggalan zaman. Tetapi, seringkali ada perubahan bentuk agar selalu tampak trendi.
Klasik vs Modern Foto: zimbio
Untuk situasi yang tergolong resmi di dunia kerja, sesuaikan busana kerja Anda dengan handbag (tas jinjing), sepatu, dan ikat pinggang. Sepatu hitam seharusnya disesuaikan dengan handbag berwarna hitam pula, Ini bukan saatnya untuk berlaku kreatif dengan asesori atau untuk mengenakan sepatu berwarna. Jangan mengabaikan busana luar (outwear). Beli blazer yang dapat Anda padukan dengan pantalon atau rok. Pastikan sepatu masih dalam kondisi baik, Sepatu yang membuat tumit lecet akan merusak tampilan busana secara keseluruhan. Pilih bahan busana yang merefleksikan musim. Bahan yang agak tebal cocok untuk musim hujan, sedangkan bahan linen sangat cocok untuk musim kemarau. Selalu mengenakan sabuk jika memang pada busana terdapat lubang sabuk. Pilihlah sabuk kulit berkualitas baik. Jangan tergoda untuk mengenakan sabuk plastik berwarna mencolok. Jika Anda tidak suka mengenakan sabuk, pilih pantalon atau busana tanpa lubang sabuk.
Sekarang ada berbagai bentuk, warna dan ukuran blazer, dan semuanya dapat mengirimkan pesan berbeda tentang pemakainya. Coba lihat tampilan dua bentuk yang paling dasar di bawah ini: blazer klasik dan konservatif serta blazer modern dan pas (dalam arti agak ketat).
bahasan utama Jika Anda perlu busana “bisnis” seperti kebanyakan wanita umumnya, ini merupakan pilihan yang sempurna.
Short fitted blazer
Blazer Klasik Milana merekomendasikan hanya untuk wanita di atas 50 tahun. Karena blazer ini tidak pas (dalam arti kurang ketat) dan tidak menonjolkan garis pinggang–ini mengingatkan kita pada busana yang kerap dipakai oleh Menteri Luar Negeri AS, Hilary Clinton. Sungguh sangat sempurna untuk wanita matang. Terpenting, dengan blazer klasik Anda tampak sophisticated (canggih), matang tetapi tetap menarik dalam usia Anda.
Blazer Modern Blazer ini pas di tubuh saat dikenakan. Kerah ramping sangat cocok untuk wanita muda. Namun, jika Anda berusia di atas 50 tahun dan masih punya tubuh indah, tidak ada salahnya untuk mengenakan blazer ini.
Blazer Gaya Maskulin Gaya seperti ini sangat populer selama dua tahun terakhir. Pada 2010 ini masih tetap diminati! Blazer ini terkesan kasual dan cool. Blazer seperti ini cocok dipadankan dengan legging, dan skinny jeans. Tetapi, jangan dipadukan dengan boyfriend jeans dan rok pendek.
Blazer Pendek Pas Badan (short fitted blazer) Jika Anda perlu busana “bisnis” seperti kebanyakan wanita umumnya, ini merupakan pilihan yang sempurna. Blazer pendek pas di badan ini membuat Anda tampil modern dan gaya. Blazer jenis ini sangat menonjolkan sisi kewanitaan, sehingga cocok dikenakan oleh siapa saja yang ingin tampil anggun dan gaya. Blazer pendek pas di badan ini cocok dikenakan dengan gaun, rok, jean atau skinny jeans, dan pantalon. Tetapi, jangan sekali-kali mengenakannya dengan legging.
Blazer dengan sabuk
Alternatif Pilihan Blazer (blazer dengan sabuk) Blazer bersabuk dengan atau tanpa lengan dapat dikenakan para wanita muda atau paruh baya. Sabuk di sini dapat memberikan kesan canggih dari busana dengan sentuhan modern dan feminin. Pada saat yang sama menciptakan garis pinggang. Mengenakan tipe blazer seperti ini menjadi alternatif terbaik di antara blazer klasik dan modern dalam beragam situasi. Blazer ini dapat digunakan dalam situasi bisnis juga jamuan makan setengah resmi, saat peluncuran bisnis maupun rapat. Milana seorang konsultan busana mempertimbangkan dalam fahionstyleadvice.com, bahwa blazer jenis ini lebih cocok digunakan untuk “siang” hari dibanding “malam”. Sementara, blazer pendek pas di badan yang terkesan modern dapat digunakan siang dan malam hari. Jenis blazer ini dapat digunakan dengan sabuk berbeda, pencil skirt atau tight skirts (rok span), fitted jeans atau pants (jean atau pantalon ketat). Kenakan blazer berlengan pendek disertai dengan blus berlengan ¾. Jangan menggunakan jenis blazer ini dengan blus maupun kemeja yang lebih panjang dari blazer ini, pantalon bersabuk maupun legging. Jika Anda letih mengenakan blazer setiap hari, gantilah dengan cardigan. Cardigan punya kesan stylish (gaya) dan konservatif. Sangat cocok dipadu dengan blus sutra dan kemeja lembut berwarna putih.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
67
bahasan utama
Foto: © press-release
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
68
Foto: © press-release
Busana Kerja
Untuk Wanita Hamil
W
anita hamil punya beban yang tidak mudah, baik secara fisik, emosi, atau bahkan untuk tampil gaya. Jika Anda bekerja perlu tetap tampil menarik, sebesar apapun tubuh dan perut Anda. Jangan takut Anda tetap masih dapat bergaya, meski dengan perut buncit. Dan itu tidak berarti harus menghabiskan gaji Anda.
Ketika berbelanja untuk busana hamil, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Warna lembut lebih sempurna. Anda dapat mengombinasikan beragam warna lembut. Meski demikian, warna gelap juga baik untuk memberi kesan langsing, sehingga perut dapat tampak lebih ramping. Tentu saja Anda tidak perlu menyembunyikan kehamilan Anda. Tetapi, Anda juga tidak perlu menonjolkan perut Anda. Warna-warna lembut seperti biru muda, cokelat muda, abu-abu muda, maupun merah muda dapat dicerahkan dengan menggunakan asesori yang berwarna lebih cerah, seperti syal, selendang, atau penutup kepala. Semua jenis asesori juga dapat Anda pakai setelah melahirkan. Hindari busana yang terlampau besar atau longgar. Mungkin Anda berpikir, busana longgar dapat menyembunyikan perut buncit. Padahal yang terjadi sebaliknya. Tampilan tubuh secara keseluruhan semakin besar. Busana yang dapat merenggang (stretching) dapat membuat Anda tampil nyaman dan hemat uang. Pasalnya, busana seperti ini dapat Anda gunakan lebih lama. Ketika memilih celana panjang, pilihlah warna cerah yang melebar di ujungnya. Celana panjang seperti ini akan membuat bentuk tubuh Anda lebih seimbang dan proporsional. Pilih rok panjang sehingga Anda tetap nyaman bila duduk. Segarkan tampilan Anda dengan asesori. Kehamilan tidak menjadikan Anda untuk tampil buruk. Sebaliknya, saat ini harus menonjolkan daya tarik Anda. Pilih anting dan gelang
Model Claudia Schiffer dan suaminya Matthew Vaughn yang sedang menantikan kelahiran anak ketiganya. Foto diambil Januari lalu saat usia kandungan Claudia 4,5 bulan, dan diharapkan akan melahirkan pada Mei ini. Tampak berbinar ketika mengatakan bahwa ia dan Mathew telah mempunyai dua anak, yaitu Caspar Matthew (6) dan Clementine de Vere Drummond (5)--Foto: © starpulse
sesuai selera busana Anda. Jangan anggap remeh peran jaket. Jika kehamilan masih dalam hitungan bulan muda, cobalah satu jaket yang menjadi favorit Anda, tanpa mengancingkan kancing bawah. Jika perut Anda sudah tampak membesar, belilah sebuah jaket untuk wanita hamil. Jaket itu biasanya dirancang lebih longgar dan dapat menyembunyikan kehamilan lebih baik, sehingga tampilan Anda tampak lebih serasi. Sedikit trik juga dapat membantu: ikatkan scarf (syal panjang) di sekeliling leher Anda dan biarkan syal itu menggantung. Biarkan jaket terbuka (tanpa dikancing). Tak seorang pun akan memperhatikan apa yang Anda kenakan di bawah jaket. Sementara itu, Claudia Schiffer seperti dikutip millionlooks.com menyarankan, agar wanita hamil mengenakan busana dengan ukuran lebih longgar agar tampak stylish (gaya). Super model yang sedang menanti kelahiran bayinya Mei ini, dengan suaminya Matthew Vaughn, mengakui tidak pernah mengenakan busana ketat ketika hamil. Ia suka membeli baju normal yang agak longgar, sehingga baju itu tidak melekat di badannya “Saya bukan tipe orang yang senang mengenakan busana ketat ketika hamil. Tetapi, saya juga bukan penggemar baju hamil, maka saya menyarankan agar membeli busana biasa yang agak longgar”, katanya. Ketika ditanya, mengapa tetap terlihat cantik ketika hamil, ia mengatakan, saya banyak menggunakan krim pelembap, terutama di bagian perut dan menerapkan pola makan sehat. “Saya percaya, bahwa krim itu benar-benar bekerja untuk membantu mencegah munculnya stretch marks (guratan di perut setelah melahirkan) dan menjadikan kulit benar-benar lembut dan lunak.” Itulah beberapa aturan sederhana tentang busana wanita hamil yang membuat Anda tampil lebih baik dalam periode terbaik dari kehidupan Anda. [Jun-Dwi Karyani-Dari Berbagai Sumber]
bahasan utama
Simbol Ekspresif Penanda Zaman
“Mengapa orang butuh busana indah?� Mungkin sekilas Anda berpendapat, ah itu kan pertanyaan bodoh, kebutuhan orang berbusana kok dipertanyakan. Tapi tunggu dulu, bisakah Anda memberikan jawaban yang memuaskan, apa yang menyebabkan busana bagus dapat memicu sebuah gerak budaya tersendiri yang kemudian dikenal sebagai fesyen? Mengapa dalam berbusana kita harus tampil beda, sedangkan sebagian besar manusia melebur diri dalam sebuah kesepakatan untuk seragam? Bukankah dalam setiap resepsi kita menyetujui begitu saja peraturan tak tertulis yang menyebutkan kita harus menghadirinya dalam busana formal? Sebenarnya, dengan memahami mengapa orang mengenakan pakaian (atau lebih jauh lagi, mengembangkan bentuk pakaiannya) bisa menjelaskan banyak hal. Seperti, mengapa mode cepat berganti di negara maju, misal AS dan negara-negara Eropa. Sementara, di negara berkembang gerakan mode terasa lebih lamban. Dengan mengetahui alasan seseorang berpakaian, mungkin bisa membantu menjelaskan, siapa pemakainya dan mengapa seseorang rela membayar puluhan juta rupiah hanya untuk membeli sepotong gaun.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Foto: Š travelstripe
Citra diri terlihat dari busana yang dikenakan oleh sang pemakai. Kita dapat melihat, bagaimana orang berlomba-lomba menghias diri dengan beragam busana yang diselaraskan dengan perjalanan zaman.
69
bahasan utama Mungkin, kebanyakan orang menjawab pertanyaan tadi dengan jawaban beragam. Para antropolog mungkin menjawab, bahwa orang mengenakan pakaian untuk membuat tubuh tetap hangat dan melindungi tubuh agar lebih aman. Lainnya mungkin menjawab, bahwa orang harus berpakaian demi kesopanan, karena hanya binatang yang membiarkan dirinya telanjang. Banyak juga yang berpendapat, bahwa orang berpakaian agar dirinya lebih menarik. Meski kadang alasan ini tidak relevan dengan kenyataan yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Kim Johnson Gross, pengamat gaya hidup dan fesyen pada Chic Simple misalnya, menunjukkan fakta para gadis di Paris merelakan kakinya kedinginan dengan memakai rok mini, hanya agar tetap modis dan tampil beda. Namun menurut Kim, dengan berpakaian menarik, orang tak saja bisa tampil dengan baik, tapi juga pantas secara sosial. Sementara, para pengamat kebudayaan seperti Elisabeth Wilson dan Lou Taylor yang bahkan telah meneliti sejarah fesyen dalam bukunya Through the Looking Glass: A History of Dress from 1860 to the Present Day (BBC Book, London, 1989), bahkan berpendapat, jika interpretasi terhadap apa yang pantas dan tidak pantas dikenakan juga menjadi faktor penentu dalam memilih pakaian.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
70
Rasa Pantas dan Daya Tarik Itulah sebabnya, pakaian untuk suasana santai berbeda dengan busana kerja atau busana pesta. Rasa kepantasan ini pula yang membuat seseorang merasa perlu memilih busana untuk menutup bagian tertentu dari tubuhnya. Meski begitu, menutup bagian tertentu dari tubuh saja tak cukup mengusir rasa malu, seperti hanya mengenakan bikini. Walau begitu, defenisi untuk menutupi tubuh ( t a k lagi t e lanjang bulat ) telah terpenuhi. Di sisi lain, banyak juga muncul keinginan, agar tubuh seseorang masih menampilkan daya tarik bagi lawan jenisnya. Meski tubuhnya masih dibalut busana. Kare-
Foto: © TL Pixley
“Pemilihan pakaian sebenarnya “didiktekan” pada seseorang oleh keinginan dari alam bawah sadarnya terhadap lawan jenis”.
bahasan utama
“Pakaian selain menjadi salah satu bentuk komunikasi, juga berperan sebagai simbol atau tanda yang termasuk dalam kategori ekspresif”.
Elizabeth Rouse misalnya, dalam bukunya yang berjudul Understanding Fashion (BSP Profesional Book,1989) menyebutkan, pakaian itu fungsinya sama dengan bulu pada hewan, yaitu untuk menarik perhatian. Bedanya, pada kalangan hewan, si jantan-lah yang lebih banyak berusaha menarik perhatian. Sementara pada manusia, si wanita-lah yang cenderung untuk bersolek dan mempercantik dirinya. Secara psikologis, disebutkan juga oleh Elizabeth Wilson dan Lou Taylor, bahwa pemilihan pakaian sebenarnya “didiktekan” pada seseorang oleh keinginan dari alam bawah sadarnya terhadap lawan jenis. Karenanya, sebagian besar fakta dalam sejarah evolusi manusia nenunjukkan, bahwa pria memilih pasangannya karena ketertarikannya pada wanita. Sementara, wanita memilih pasangannya karena kemampuan si pria untuk melindungi keluarganya. Makanya, dalam sejarah busana, pakaian wanita berkembang dari prinsip yang berdaya pikat, sedangkan busana pria pada sisi keamanan dan sifat praktis di lapangan, yang menunjukkan status sosial mereka. Itulah proses yang berkembang dari sifat baju zirah di medan perang hingga setelan jas di gedung-gedung perkantoran.
Foto: © popartmachine
Elizabeth Rouse juga menjelaskan, bisa jadi benar bahwa sejumlah bentuk gaun wanita dibuat dengan niat agar dapat
menawan secara seksual. Misalnya, rok mini yang sengaja dirancang untuk menampilkan keindahan bentuk paha. Atau gaun malam dibuat dari bahan yang menonjolkan bentuk tubuh atau secara khusus menampilkan potongan untuk menampilkan keindahan dada dan bahu. Tetapi, fungsi dan pakaian sebagai daya tarik seksual tidak seluruhnya bisa dibenarkan. Rouse tak ketinggalan mengemukakan sebuah bukti yang tak terbantahkan, yaitu busana muslim yang secara aklamasi disepakati untuk menutupi semua bagian anggota tubuh pemakainya, karena alasan agama dan susila. Busana muslim jelas sengaja dirancang, agar busana itu tidak menonjolkan daya tarik tubuh pemakainya secara seksual terhadap lawan jenisnya.
Antara Status, Identitas, dan Kepribadian Contoh lain dari fungsi busana juga ditampilkan Elizabeth Rouse, baik secara psikologis atau sosial, bahwa busana tidak semata-mata diciptakan untuk menarik perhatian lawan jenis. Rouse menunjukkan busana yang dipakai oleh polisi wanita pengatur lalu lintas. Kalau mereka mengenakan busana seksi, jelas mereka tak akan dihargai para pemakai jalan. Justru dengan busana seperti itu mengundang kecelakaan, karena perhatian para pemakai jalan lebih tertuju pada busana seksi si polisi ketimbang memperhatikan lalu lintas pada arah berlawanan. Menurut Rouse, hal itu menunjukkan, bahwa busana juga merupakan alat komunikasi. Melalui seragamnya, polwan pengatur lalu lintas itu menunjukkan kepada orang b,ahwa dia sedang dalam tugas, dalam situasi dia harus menegakkan wibawanya. Busana seragam yang rapi dan sopan dari sang polwan juga mengisyarakatkan kepada para pemakai jalan, bagaimana mereka seharusnya bersikap kepada si polwan. Beberapa contoh tadi menunjukkan fakta, bahwa alasan orang berbusana seringkali tidak semata karena pelindung tubuh, karena alasan estetika, atau tuntutan sosial seringkali lebih bermakna. Memang, hal itu belum cukup mampu menjelaskan. Mengapa model busana dalam belantika fesyen begitu beragam. Banyak jenis pakaian tertentu dikenakan kelompok masyarakat dan sosial
71 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
na itu, banyak rancangan busana yang mencoba mengeksplorasi nuansa seksi dari tubuh seseorang dengan merancang busana, menonjolkan atau memberi imaji khusus terhadap daya pesona bagian tubuh yang bersangkutan.
bahasan utama tertentu. Banyak gaya tertentu digemari oleh orang dengan kepribadian tertentu, tetapi tidak oleh yang lain. Atau mengapa suatu jenis pakaian dianggap lebih pantas dikenakan pada sebuah acara dan peristiwa tertentu. Itu karena, pakaian selain menjadi salah satu bentuk komunikasi, juga berperan sebagai simbol atau tanda yang termasuk dalam kategori ekspresif. Dalam pandangan kajian budaya seperti ini, maka akan dipahami, bahwa seragam yang dikenakan sang polwan tadi, langsung berkomunikasi dengan orang lain tentang siapa dan posisi si polwan tadi. Apa yang dikomunikasikan pakaian adalah identitas sosial pemakainya.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
72
Karena itu, ketika seseorang mengadopsi sebuah gaya berbusana yang berhubungan dengan peran khusus, status atau kelompok, misalnya kelompok penggemar musik dan gaya hidup country yang mengenakan busana dan pernik aksesori para koboi, seperti yang ada di Jakarta,--maka ia bukan saja telah menyatakan suatu identitas khusus, tetapi juga mencerminkan keterlibatan dan komitmen pada kelompoknya. Di sini muncul pernyataan, bahwa pakaian juga menunjukkan kelompok. Jika sedang berjalan-jalan di pusat perbelanjaan di kota besar misalnya, dari belakang saja kita dengan mudah menebak, siapa yang masuk dalam kelompok remaja, setengah baya, dengan melihat gaya busana celana jeans (yang standar atau ditarik ke bawah untuk memamerkan bagian pinggang, pinggul dan‌ pusar), atau cara mengenakan blues, dipandang dari bentuknya, atau model dan gaya sepatunya. Pakaian dan perlengkapannya telah menunjukkan peran yang disepakati pemakainya. Tetapi, hanya dalam konteks sosialnya. Jangan dilupakan, salah satu identitas yang cukup penting dalam hal ini adalah jenis kelamin pemakainya. Jenis busana seperti gaun, bra, atau sepatu berhak tinggi, dipandang mencirikan pakaian wanita. Sementara, celana panjang, sepatu yang berkesan formal, kemeja, rambut pendek, dan wajah tanpa make up, menjadi ciri khas pria. Aspek lain yang cukup dominan dalam fesyen adalah status yang menun-
Foto: stock image
Foto: stock image
jukkan profesi atau identitas sosial. Itulah yang mendorong munculnya stilisasi atau bagian tersendiri dari gaya hidup berbusana. Mereka yang ada di kelas atas menuntut gaya busana yang perfeksionis, tak saja dari bahan serba mahal, sehingga memicu munculnya rancangan adi busana sebagai karya pilihan dalam segala hal. Bahkan, suasana bersantai yang seharusnya bebas dari belitan formalitas seharihari, kadang membutuhkan rancangan khusus yang memerlukan gaya estetika berbeda, seperti yang ditampilkan para perancang busana santai terkemuka.
Berpiknik ke pantai misalnya, masih dibutuhkan gaya yang memikat, baju khusus, parfum khusus, yang dapat membuat mereka tampak berbeda. Lebih menarik dari lainnya (lihat gambar). Sama halnya dengan keinginan abadi dari wanita untuk tampak lebih menggairahkan, yang menciptakan gaya eksotika (lihat gambar) sebagai model rancangan yang selalu muncul dalam tren busana apa saja, lengkap dengan segala perangkat pelengkap dan aksesorisnya. Parfum, lingerie dan sebagainya. [Heru Emka]
bahasan utama
Fesyen,
73
Foto: Getty Images
“Kita bisa saja menjauhkan fesyen dari semua yang ada di sekeliling kita. Namun kita akan segera kembali ke abad pertengahan, tempat di antara kehidupan kita hanya ada surga dan neraka. Tak ada kesenangan dan kedamaian untuk menikmati keindahan”. ~Giorgio Armani~
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Identitas, & Penanda Sosial
bahasan utama
D
ari bentuk pakaian, riasan, atau berbagai aksesori busana dan bentuk modifikasi tubuh lainnya, kita dapat mengenali identitas seseorang. Tidak saja sebagai identitas sebuah karakter yang sangat bersifat, tetapi juga identitasnya sebagai makhluk sosial. Dengan sekali pandang, orang dapat menebak karakter dan gaya hidup para punkster (penganut idealisme punk) dengan gaya rambut spike (tegak runcing ke atas seperti paku), serta berbagai rantai kecil hingga besar yang membelit pinggang dan baju.
Sekilas pandang pula kita dapat mengetahui, bahwa Aini, seorang wanita muslim, karena gadis itu mengenakan jilbab. Atau Anna seorang siswi, karena memakai seragam SMA. Sebaliknya kita dengan mudah menebak seorang wanita cantik setengah baya sebagai seorang eksekutif, karena mengenakan celana panjang dan blazer (jas perempuan ) yang rapi dan mahal. Atau si Bonang seorang penggila sepak bola, karena kaos dan celana yang dikenakan seperti seragam pemain bola.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
74
J. Laver, dalam Costume and Fashion: A Concise History (1982), menyebutkan bahwa fungsi lain dari pakaian dan riasan selain untuk melindungi tubuh dari gangguan cuaca, juga berfungsi cara untuk menarik perhatian dan berkomunikasi dengan orang lain. Di sisi lain, juga berfungsi sebagai ”kunci” untuk masuk ke dalam lingkungan sosial tertentu. Sebagai alat komunikasi non-verbal, pakaian yang dikenakan seseorang mungkin tak begitu saja menjelaskan identitas personal seseorang. Oleh karena itu, kita berkomunikasi dengannya untuk mencapai pemahaman yang sama. Contohnya begini, kalangan ibu-ibu mungkin menilai anak-anak metal sebagai anak urakan, karena dandanan mereka tampak “seram”, berambut panjang, mengenakan tindik di hidung, serta memakai busana serba hitam dengan kaos bergambar setan menjulurkan lidah. Padahal bagi si anak metal, pakaian dan dandanannya mencerminkan suatu sikap yang dianggap bebas. Sebagai sebuah perlawanan pada budaya sehari-hari yang bisa saja dianggap menjemukan. Seorang turis wanita yang berbikini ria di Kuta, mungkin salah paham melihat seorang wanita yang berjilbab ketat. Mengiranya sebagai bentuk pengekangan terhadap wanita. Padahal, yang dilihat mengenakan jilbab bukan saja sebagai tuntunan agama, tetapi juga pilihan moralitas untuk tidak memamerkan tubuhnya kepada umum, karena bertentangan dengan nilai susila yang dianutnya.
Hanya untuk Kerabat Sultan Dalam Understanding Fashion, kolonis mode Elizabeth Rouse mengatakan, untuk menyampaikan pesan kita, maka kita memerlukan sesuatu yang dapat mewakili pesan tersebut, dan kita menggunakannya sebagai tanda. Nah, di sinilah pakaian berfungsi sebagai “tanda” yang dapat menyampaikan pesan melalui cara yang sama, seperti halnya kita berbahasa. Sebagaimana layaknya semua tanda, maka tanda-tanda pada pakaian juga memiliki kode, sifat dan aturannya, Penggunaan pakaian dalam masyarakat harus menemukan kesepakatan tersendiri. Pada lingkungan masyarakat di kota Yogya yang masih mematuhi kode berbusana tradisional Jawa, akan mengerti bahwa mereka tak bisa mengenakan batik semaunya, karena ada motif tertentu untuk kelas sosial tertentu. Misalnya, batik bermotif parang (parang barong, parang rusak, parang asih, dan sebagainya) hanya boleh dikenakan golongan ningrat yang masih kerabat Sultan Yogyakarta. Hal seperti ini juga ditemukan pada budaya lain di dunia, misalnya di Cina tempo dulu. SeFoto: © AP DIMA GAVRYSH
bahasan utama mua orang dilarang mengenakan apa saja yang berwarna kuning, karena warna kuning adalah warna istimewa yang hanya boleh dikenakan Kaisar. Karena, itu tanda yang melekat pada pakaian, mengekspresikan identitas sosial dari suatu individu. Inilah kondisi dasar kehidupan sosial yang membuat seseorang dapat dengan mudah mengetahui dengan siapa dan dalam kondisi seperti apakah mereka berhubungan dengan seseorang. Pakaian, dengan demikian juga menunjukkan peran seseorang, kelompok sosialnya, status orang itu dalam kelompok tersebut, bahkan status orang itu dalam lingkaran sosial yang lebih luas. Ketika kita tampil dalam sebuah gaya berbusana atau dandanan tertentu yang berhubungan dengan peran, status atau lingkaran pergaulan tertentu,- kita tak saja menampilkan identitas tertentu, tetapi juga menunjukkan adanya sebuah partisipasi sukarela, atau kesediaan untuk diidentikkan dengan kelompok tersebut. Kalangan biker (kelompok pengendara sepeda motor), biasanya menampilkan atribut yang menandakan keberadaan dan kegemaran mereka. Misalnya, mengenakan semua yang berlogo Harley Davidson, dari topi, bandana, kaos, ikat pinggang hingga sepatu, bahkan korek api sekalipun.
Fashionista Glamour
Bukti lain dari pakaian yang dapat menunjukkan posisi seseorang dalam lingkaran sosial masyarakat tampak dalam sebuah foto. Tiga orang wanita muda mencoba menunjukkan kebersamaan persahabatan mereka dalam sebuah penampilan dan busana yang serupa. Mereka tak saja mengenakan atasan tanpa lengan yang sewarna dan semotif, tetapi juga mengenakan aksesori yang sama, tas bahu, dan kaca mata. Dari sini, orang bisa mengenali mereka sebagai ibu muda dari kalangan menengah atas, yang begitu akrab satu sama lain. Oleh karenanya, dalam bergaya pun mereka memutuskan untuk menyamakan selera.
“Di era ketika kemapanan dan kenyamanan hampir menjadi simbol bagi segala hal, fesyen menjadi kata kunci yang cukup menentukan�.
75 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Jika melihat foto seorang wanita muda seperti model Amber Violetta tengah bergaya, apa yang bisa Anda simpulkan tentang identitas personal dan status sosialnya? Ya, penampilan busananya menunjukkan jika Amber wanita kelas atas, seorang fashionista dengan gaya hidup serba glamor. Status sosial ini tak saja tampak dari pakain adi busana yang dikenakan, tetapi juga sikap dan ekspresinya yang penuh percaya diri.
bahasan utama fesyen mutakhir, mengetahui gaya yang lagi disukai semuanya, hingga memburu the must have item (barang atau benda fesyen yang wajib dimiliki), membuat yang bersangkutan merasa jadi kurang gaul jika ketinggalan dengan teman sekantor atau tetangga sebelah rumah, karena mereka lebih dulu punya. Tak kalah penting, bagaimana kita membuka diri terhadap semua informasi sebagai masukan yang memberi warna positif bagi kehidupan kita, serta–lebih baik lagi–jika kita menemukan narasumber yang tepat. Misalnya orang yang tahu banyak seluk beluk fesyen, bisa memberi kita masukan yang dibutuhkan secara benar.
Foto: Š redcatsusa
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
76
Identitas sebagai pekerja kantoran diwujudkan dengan blazer yang dikenakan, mewakili mereka yang berada pada jajaran eksekutif. Sebenarnya, tanpa harus terjebak dalam bentuk seragam (uniform), identitas sosial seseorang bisa dikenali dari motif busana atau pola-pola tertentu yang dikenakannya. Identitas sebagai pekerja kantoran diwujudkan dengan blazer yang dikenakan, mewakili mereka yang berada pada jajaran eksekutif. Meski tak ada hukum yang mengatur penggunaannya secara tertulis, bentuk blazer seperti itu dianggap hanya pantas dikenakan untuk mereka yang setidaknya berada pada level manager madya. Pegawai baru,terutama dari kalangan staf, di bagian administrasi misalnya, dianggap lebih pantas mengenakan baju kerja biasa.
Sebagai Lambang Kemapanan Di era ketika kemapanan dan kenyamanan hampir menjadi simbol bagi segala hal, fesyen menjadi kata kunci yang cukup menentukan. Bahkan, menurut survei majalah virtual Salon.Com, sebagian besar kaum kelas menengah di lima ibu kota mode dunia ( Paris, London, Milan, Tokyo, dan New York ) percaya, bahwa salah satu kunci untuk tampil menawan dalam penampilan adalah bagaimana secara tepat kita menginterpretasikan mood dan tren fesyen yang sedang naik daun saat ini. Salah satunya terus aktif menimba pengetahuan dan wawasan tentang fesyen. Baik dalam wacana tentang tren
Kesimpulan di atas tadi yang sekarang dipandang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Saat lapisan kelas menengah mulai menata diri, mengejar ketertinggalan dalam dinamika masyarakat sekelas yang ada. Sebenarnya, bukan hanya para pecinta mode yang memandang dinamika fesyen sebagai cermin realitas kehidupan yang menyenangkan. Tetapi secara lebih luas, kalangan industri dan perdagangan sudah melirik dunia fesyen sebagai sebuah etalase yang menimbulkan seribu pesona. Menerapkan pendekatan fesyen dalam upaya mengembangkan pasar, sudah menjadi tren tersendiri di kalangan bisnis internasional. Fesyen dijabarkan lebih luas lagi dari sekadar busana indah. Rancangan aksesori atau keharuman parfum yang melenakan. Fesyen telah melebar dalam pengertian lebih luas dan universal, dan menginspirasikan penciptaan produk-produk lainnya. Dari berbagai bentuk peralatan rumah tangga, otomotif, hand phone, komputer, produk interior, elektronik, kamera, dan sebagainya. Menurut Jack Mussry dari Mark Plus Consulting Marketing, munculnya berbagai produk di pasaran yang mengarah pada fesyen terjadi ketika konsumen ingin diakui jati dirinya sebagai sebuah pribadi. Mereka membentuk identitas sosialnya sendiri, lantas bergabung dengan kelompok yang selaras. Karena mereka terikat dengan selera emosional yang kuat, maka mereka tak lagi melihat produk dari kegunaannya secara fungsional. Tetapi juga sisi lain, keindahan, atau estetikanya. Itulah sebabnya, produsen mobil mewah seperti Mercedez-Benz juga mulai melirik fesyen, dengan menggelar Mercedez-Benz Asia Fashion Awards, yang di Indonesia sendiri terselenggara secara rutin setiap tahunnya. Dalam kaitannya dengan dunia fesyen, Mercedez-Benz tak hanya meminta Giorgio Armani ikut mendesain mobil mewah ini (diawali dengan Mercedez CLK Cabriolet 2003). Tetapi juga menggelar kompetisi penciptaan busana bagi para perancang muda di seluruh dunia. Dampak kesadaran akan fesyen yang semakin tinggi di kota sebagai indikasi meningkatkatnya gairah kelas menengah. Mereka semakin antusias menghadiri berbagai acara fesyen. Maka ketika Fashion Lounge digelar sebagai tempat hang out baru bagi para pecinta fesyen, mereka pun antusias menyambutnya. [Heru Emka]
bahasan utama
Tren Mode Siklus Tanpa Henti
D
alam Tag Heuer Fashion Forum yang digelar di Milan beberapa waktu lalu, para perancang terkemuka yang hadir di sana mencoba merumuskan tren yang dianggap bisa memberi rasa nyaman–bukan bagi musim fesyen yang biasa berlaku empat kali setahun. Seperti biasanya–namun bagi “iklim berbusana secara global”. Dunia fesyen perlu suasana baru yang memberi rasa aman, nyaman, dan “tidak menekan”. Atau menurut istilah perancang Alexander McQueen, “memberi kenyamanan secara psikologis akan suasana standar bagi masa damai yang indah”. Mode yang menjadi cermin situasi sosial, memang tak lepas dari situasi seperti ini. Karena itu, dia harus merespon suasana hati masyarakatnya atau akan terlupakan. Dalam pertemuan informal Milan tersebut, para perancang busana saling sepakat untuk menyamakan
visi mereka dalam upaya menampilkan busana yang lebih kasual, membumi, dan dirancang untuk “memberi rasa nyaman” bagi masyarakat kebanyakan (fashion for ordinary people)
Inspirasi Bali Rumah mode Cerruti 1881misalnya, bahkan menawarkan rancangan diinspirasikan situasi yang terjadi di Bali. “Di sana pernah terjadi teror, tetapi masyarakatnya mampu bertahan dan lambat laun tempat itu kembali menjadi sorga wisata”, ujar Adrian Smith, perancang yang masih bertahan sebagai desainer utama Cerruti. Tema Bali juga mengilhami beberapa produk asesori Cerruti, misalnya tas bahu dari kulit. Di samping kemeja yang diikat, motif batik di atas jaket kulit, atau beberapa desain sandal kulit dengan mengadopsi bentuk sandal yang banyak dipakai di kawasan pedesaan Bali. Ada juga konsep padu-padan “baru” seperti jas formal yang dipadukan dengan celana panjang olahraga dari bahan nilon serta
77 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Berbagai peristiwa yang meletupkan kekerasan dan kengerian telah memberikan ancaman baru pada kedamaian. Perang Irak, atau ancaman potensi perang baru antara Israel-Iran di Timur Tengah, meningkatnya ketegangan di berbagai belahan dunia yang lain, semua itu memberi perasaan tidak nyaman bagi masyarakat dunia. Hal itu membuat industri fesyen perlu suatu tema yang membuat dunia mampu melupakan ketegangan ini.
bahasan utama
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
78
Untuk gaun, Versace menampilkan berbagai bentuk “kasual” yang dipandang sebagai pendekatan baru “lebih sopan”.
bahasan utama
Foto: Getty Images
Valentino, yang dengan labelnya R. E.D. sukses meraih pangsa pasar busana perempuan muda yang cenderung girlie, juga menampilkan motif busana pantai, seperti jin yang dipadu kemeja bermotif bunga. Sementara, untuk kategori busana pria, Valentino menampilkan ornamen batik pada tepian baju atasan yang bergaya kaftan. Model lainnya semacam jas silang dada dalam warna gelap atau celana panjang satin hitam yang dikontraskan dengan kemeja putih anggun.
Pertemuan gaya Timur dan Barat bisa menjadi inspirasi abadi yang tak kehabisan pesona. Meski sejak dulu didaur-ulang sebagai tema dalam semua bentuk budaya massa. Termasuk fesyen yang juga tiada henti mengadopsi tema ini. Hanya tergantung pada pilihan untuk menggunakan dan memilih bentuk definisi visual, seperti apakah yang diminati. Donatella Versace, yang kini meneruskan panji fesyen Versus dan Versace misalnya, memilih gaya Hollywood untuk konsep gaya busana Barat dan mengadopsi gaya etnik motif Maroko untuk konsep Timur-nya.
Gaya Sopan Versace Label Versus, yang sejak awal dicitrakan sebagai busana perlawanan anak muda terhadap konsep mapan, memilih tema gaya jalanan dengan merangkum pola “tambalan dan warna-warna asam, misalnya rompi (vest) bermotif belah ketupat di bagian belakang, serta warna-warni pelangi di bagian depan, yang dipadu celana pendek selutut (jump suit). Sementara pada label Versace, kesepakatan akan bentuk kasual diwujudkan dengan jas kerja (blazer) bermotif khas Maroko. Muncul dalam bentuk bordiran indah atau sebagai motif pada sisi celana kargo. Untuk gaun, Versace menampilkan berbagai bentuk “kasual” yang dipandang sebagai pendekatan baru “lebih sopan”. Ini agak menarik, karena biasanya Versace selalu hadir dengan sentuhan yang amat personal dan cenderung tak peduli dengan “selera kebanyakan”, dengan model lipatan di belakang, sebagai pilihan yang fleksibel bagi kegiatan formal ataupun aktivitas bersosialisasi yang lebih netral. Tetapi per-
lu gaya yang khas, bagi golongan yang merasa dirinya lebih mapan dari kelas masyarakat kebanyakan. Nama perancang lainnya yang lebih mapan seperti Roberto Cavalli tak ingin ketinggalan. Meski usianya sudah mencapai pertengahan 60-an. Jika perancang ini biasanya mendesain busana untuk para bangsawan dan klien kelas A, kali ini membuat sejumlah rancangan yang ditujukan bagi kaum muda kaya yang punya hobi travelling.
Untuk para pria muda, rumah mode Cavalli menyajikan rancangan yang cukup unik. Seperti celana jodphur yang mengembang (baggy) di bagian paha, ditata ulang dalam bentuk lebih ramping. Dia juga mengolah tema ini dengan rancangan jaket kulit yang sengaja dibuat susut dan kusut dengan dua pilihan, yaitu dalam warna pasif (biru pucat) atau yang lebih kontras (merah menyala). “Kesepakatan informal” Milan di antara para perancang beken dan sejumlah industri busana berskala besar ini, menurut majalah cyber Fashion Office, dapat memacu pertumbuhan produksi di berbagai rumah mode dunia, serta menunjukkan bangkitnya keyakinan pasar yang sebelumnya sempat menunjukkan kelesuan akibat berbagai krisi keuangan, sosial, dan politik yang telah terjadi pada skala global. Rancangan ala kasual Alexander McQueen yang ringkas tetapi anggun (celana panjang putih yang dipadu blazer sewarna dengan belahan dada yang rendah) segera menjadi busana favorit di mana-mana. Begitu juga tema klasik seperti gaun segi tiga tempo dulu (A skirt) yang dipadu kaos V-neck berlengan panjang hasil rancangan Valentino. Pola seperti ini bahkan banyak mewarnai busana dengan label Mango atau Zara yang membanjiri beberapa butik di ibu kota. Sementara di tanah air, kita menyaksikan bagaimana para perancang kita tak henti mengembangkan gaya busana yang terinspirasi dari beragam pesona busana etnis-tradisional kita. Pengembangan bentuk dan gaya kebaya sebagai busana pesta yang eksotik, telah banyak dilakukan para perancang kita, dari yang telah punya nama seperti Anne Avantie, hingga mereka yang tergolong sebagai pendatang baru, seperti Ferry Setiawan. Hasilnya, sungguh mempesona! [Heru Emka]
79 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
sepatu karet dalam warna-warna ceria yang juga muncul dalam pekan mode Milan beberapa waktu sebelumnya.
“Pertemuan gaya Timur dan Barat bisa menjadi inspirasi abadi yang tak kehabisan pesona”.
bahasan utama
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
80
Mencari
Gaya
di Antara Dua Kota
bahasan utama
D
i tahun 1999, penulis pernah urun rembuk dengan beberapa praktisi modeling (Bandung-Jakarta-Surabaya) di sebuah cafe distro milik salah seorang juragan distro di Cihampelas Bandung. Selain bertujuan membuat wadah nirlaba untuk pencarian model profesional (modeling talent scout), rembukan itu sempat juga menyinggung keinginan membuat monumen dan catatan tentang sejarah perjalanan dunia fesyen (fashion) di Indonesia. Karena alasan masing-masing sibuk dengan berbagai urusan bisnisnya, hingga sekarang, keinginan tersebut tidak pernah terwujud. Tetapi, mengenai fenomena terakhir, ternyata telah menggelitik pula minat seorang senior modeling nasional era 70’an, Nani Sakri, untuk membuat sebuah buku tentang perjalanan sejarah fesyen di Indonesia (seperti telah diungkapkannya pada Edy Zaqeus dari AndaLuarBiasa.com).
The Jakarta Fashion Connection
Peter Sie mengawali karyanya dengan mendesain busana pria. Tetapi, ketertarikannya pada mode A-Line ala New Look dari rumah mode Dior, maka ia beralih ke perancangan busana wanita. Sejak tahun 1947, Peter yang belajar mode di Vakschool voor Kleermakers-Encoupeurs Den Haag Belanda, selalu mengaplikasikan tren mode Eropa sesuai kondisi masyarakat Indonesia ketika itu. Misalnya, saat tren rok mini (Mod Style) dari Marry Quant dan Ossie Clark atau tren Daisy Flower yang acakacakan ala Hippies melanda dunia, karena tidak pantas untuk sosok postur dan budaya orang Indonesia saat itu, maka Peter sangat tidak tertarik untuk mengikutinya. Sepak terjang Peter itu berlainan dengan para desainer muda yang mulai bermunculan, di antaranya Non Kawilarang dan Elsie Sunarya. Di tahun 60’an, mereka mulai berani mengenalkan gaya Hipster, Mod, bahkan Agogo yang sangat berani menampilkan warna dan corak busana berani ke masyarakat luas. Ditambah lagi, gaya busana tadi banyak dipakai oleh para artis dalam film yang dimainkannya. Oleh karena itu, pemakainya tidak hanya para wanita kalangan atas di Jakarta saja, masyarakat luas pun mulai berani mengikuti gaya rambut sasak dan pendek ala Twiggy yang sering ditampilkan peragawati dan bintang film top saat itu, yaitu Titi Qadarsih dan Rima Melati. Penyebaran dunia fesyen ke masyarakat luas, juga didukung oleh media massa. Di antaranya sebuah majalah wanita ibu kota. Tahun 1972, melalui reportase mode yang ditulis Miss Indonesia 1969, Irma Hadisurya, majalah itu telah mengenalkan berbagai isu mode dari pusat-pusat mode dunia. Lebih memperjelas lagi minat besarnya pada perkembangan mode di tanah air, tahun 1979, majalah yang saat itu dipimpin oleh Pia Alisyahbana, mengadakan Lomba Perancang Mode Nasional tahunan. Dari kegiatan itu, muncul para desainer berkualitas, seperti Chossy Latu, Samuel Watimena, Carmanita, Edward Hutabarat, serta Stephanus Hamy. Keinginan untuk lebih memperdalam ilmu yang masih terbatas di dalam negeri, telah merangsang para desainer berkantong tebal menimba ilmu di luar negeri. Di antaranya Harrry Dharsono, Poppy Dharsono, serta Iwan Tirta. Hasilnya, Iwan Tirta berhasil memadukan karakter mode tardisional dengan tren Eropa. Dengan teori perpaduan unsur Barat (technical skill) dan unsur Timur (culture). Teorinya membuat Iwan terkenal hingga ke Eropa dan Amerika. Kepiawaiannya mengolah batik dari kain lycra menjadi produk mode berkualitas dan modern, membuat karya-karyanya diakui
81 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Menurut catatan Muhammad Reza di halaman Rose Bertin Rocks!, perjalanan dunia fesyen dimulai dari kiprah yang dilakukan praktisi mode bernama Peter Sie (1950-1970). Sekitar pertengahan tahun 1950, Peter Sie sebagai desainer, mulai menggelar langkah-langkah permodelan secara nasional yang saat itu tidak hanya masyarakat, keluarganya sendiri pun sempat mengucilkannya. Ia juga tak menganggap dirinya lebih sukses secara finansial dibanding desainer-desainer masa kini. Dalam buku Inspirasi Mode Indonesia terbitan Yayasan Buku Bangsa dan Gramedia, ia mengungkapkan, dirinya lebih senang disebut sebagai pelopor dunia mode saja.
bahasan utama
Model-Model Bandung angkatan 80-90, dalam acara reuni. Foto: © Doc. Dedi Djanur
Foto: © presidensby
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
82
di dunia internasional. Beberapa produsen dan desainer sekelas Royal Doulton Pierre Balmain, pernah kerjasama dengan dirinya. Bahkan busana-busana Iwan, pernah ditampilkan lengkap di majalah mode dunia kenamaan, Vogue.
“Kawasan Braga, menurut Haryoto, memasuki era abad 20, telah menjadi pusat mode di tanah jajahan Belanda”.
Harry Dharsono yang lulusan Ecoles de Beaux Arts Paris dan Fashion Merchandising and Clothing Technology of London School of Fashion, tampil sebagai yang pertama kali memperkenalkan High Fashion di Indonesia (1974). Tahun 1978, karya-karya desain tekstil Harry dibeli oleh beberapa rumah mode bergengsi, seperti Carven, Louis Feraud, Azzaro de Ville, serta Lanvin. Di tanah air sendiri, Harry membuka gerai batik bernama Batik Keris, serta merancang seragam untuk Bank Mandiri, Bali Air, dan maskapai penerbangan Australia, Anzet. Langkah Harry di dunia tekstil telah menginspirasi para desainer lainnya. Di antaranya Samuel Watimenna, Ghea Panggabean, Edward Hutabarat, serta Carmanita. Ghea berkreasi mempopulerkan kain tradional Lurik ke dalam pakaian modern seperti Kulot dan Waistcoat. Sementara Carmanita, memadukan desain batik pada bahan jeans dan lycra. Euforia globalisasi dan teknologi internet berkembang di era 90’an. Kemudahan mengakses informasi mode dunia lewat jejaring situs internet, membuat masyarakat semakin keranjingan akan segala sesuatu yang berbau Barat. Glamoritas itu juga mewarnai karya-karya para desainer era ini. Kemewahan ala selebiriti Hollywood tercetak dalam karya para desainer seperti Sebastian Gunawan, Biyan, Arantxa Adi, Adjie Notonegoro, serta Eddy Betty. Kondisi semacam ini, semakin lengkap dengan kehadiran sekolah mode waralaba seperti Esmod dan Lasalle di Jakarta. Selain itu, memasuki era 2000-an, semakin marak pula dengan berbagai karya inovatif dan khas dari Adrian Gan, Obin, Kiata Kwanda, Sally Koeswanto, Tri Handoko, serta Irsan. Hal yang paling berhasil memadukan unsur modern dan tradional adalah Edward Hutabarat dan Anne Avantie. Di antaranya meraih penghargaan Indonesian
Mercedez Benz Fashion dan Harper’s Bazaar Fashion Concerto. Bahkan, ada yang meraih keberhasilan di luar negeri, seperti Farah Angsana di Paris atau Mardiana Ika dan Ali Charisma di Hong Kong. Karya-karya mereka juga banyak ditampilkan dalam beberapa film nasional. Di antaranya busana karya Tri Handoko, Sebastian Gunawan, serta Didi Budiarjo untuk dikenakan Aida Nurmala dalam film Arisan.
Tidak hanya hasil rancangan para desainer. Para modelnya pun mulai dilirik agensi-agensi model luar negeri. Tahun 1996, agensi model internasional, Elite Models, memboyong pemenang Cover Girl Majalah Mode 1995, Tracy Trinita, untuk memeragakan hasil rancangan Yves Saint Laurent bersama top model dunia Naomi Campbell di fashion catwalks dunia. Selain itu, bermunculan pula para pengamat mode nasional, yang terkenal di antaranya adalah Muara Bagdja dan Samuel Mulia. Para penulis mode pun bermunculan meramaikan perkembangan dunia mode kita, seperti Syahmedi Dean, Ai Syarif, Boedi Basuki, Regina Kencana, serta Karin Wijaya. Selain itu, majalah mode lokal yang saat ini sangat aktif mengulas berbagai kegiatan modeling dalam dan luar negeri adalah Harper’s Bazaar, a+, serta tentunya menyusul d’sari.
Bandung, Center of Lifestyle Sejak abad sembilan belas, Bandung telah dijadikan kota tujuan wisata bagi para pelancong dari negara-negara Eropa. Dalam bukunya, Semerbak Bunga Di Bandung Raya, Haryoto Kunto – mengemukakan, bahwa pada 1920, berdiri perkumpulan swasta yang bermitra dengan Gemeente Bandung atau Kotapraja Bandung, yaitu Bandoeng Voorruit atau Bandung Maju. Perkumpulan ini telah berhasil membangun, menata, dan membenahi kota Bandung, sehingga memperoleh julukan Parijs van Java. Terutama Kawasan Braga, menurut Haryoto, memasuki era abad 20, telah menjadi pusat mode di tanah jajahan Belan-
bahasan utama kaian–telah menjadi acuan anak-anak muda di seluruh tanah air. Terlepas dari baik atau buruk, semua kreativitas imitasi (imitation creativity) yang dibuat, telah hadir secara original. Dari keterbatasan informasi yang didapat dan hanya mengandalkan daya imajinasi semata, ternyata anak-anak Bandung mampu menciptakan trendsetter yang menakjubkan.
Lain Jakarta lain pula Bandung. Kalau Jakarta seolah mewakili perkembangan dunia fesyen secara faktual dan global, sedangkan Bandung punya keunikan sebagai penyebar gaya hidup secara lebih mengakar. Penyebaran gaya hidup yang oleh para kritikus budaya--diwakili oleh seniman Mbeling era 70’an--Remi Silado disebut sebagai Budaya Underground itu, meski pada awalnya hadir sebagai penjiplak (imitator), tetapi akhirnya justru sangat disukai semua orang. Akhir 1969, pengaruh budaya asing (Barat) semakin mencengkeram budaya bangsa Indonesia, terutama gaya hidup kaum mudanya. Seperti dalam bidang musik dan berbusana, mereka banyak terpengaruh gaya hidup pemusik Barat. Saat itu, The Beatles (John Lennon, Paul Mc Cartney, George Harisson, Ringo Star) dan The Rolling Stones ( Mick Jagger, Keith Richard, Bryan Jones, Bill Wyman, Charlie Watts ) menjadi tren yang sangat digandrungi anak-anak muda Bandung. Sampai geng-geng anak muda mirip Teddy Boys di Inggris atau Hell Angel’s di Amerika Serikat, bermunculan layaknya bunga bermekaran. Mojang-mojang Bandung, di sore hari pada “nangkring” di sepanjang Jalan Ir. Juanda (Dago). Cuplikan-cuplikan berita heboh tentang tingkah dan pola anak-anak Bandung tersebut sempat direkam beberapa media informasi yang beredar di Bandung saat itu. Terutama dari majalahnya kawula muda, yaitu Aktuil. Bandung telah mengawali sebuah revolusi kebudayaan. Kebudayaan milik anak muda. Seluruh gerak yang dilakukan anak-anak Bandung: musik, gaya hidup, hingga cara berpa-
Coba bayangkan, Gito Rollies (bersama The Rollies-nya) lewat Afro look style, suara serak-serak basah, serta ornamen army look-nya–mencoba membawakan gabungan gaya James Brown dengan the best brass rock band in the world-Chicago. Benny Subardja yang meniru-niru Alvin Lee (Ten Years After). Deddy Stanza) meniru gaya Mick Jagger. The Gang of Harry Roesli dengan musik perkusi eksperimental ala Jean Cloud Elloy. Para remaja pria pada keranjingan gaya hidup ala kaum Hippies: rambut panjang sebahu, berkumis dan berjenggot, badan kurus kerempeng ciri khas morphinis, serta pakaian bermotif bunga (The flower generation). Para gadis remaja ramai-ramai merampingkan tubuh seramping-rampingnya mirip papan penggilasan. Gaya rambut bak sepasang tanduk domba, rok mini, serta sepatu tebal bertumit tinggi ala model tenar waktu itu, Twiggy. Meniru gaya jago-jago tembak film cowboy buatan Itali, tercipta celana cut bray dan bray-bray yang bisa membersihkan jalan yang dilewatinya. Remaja putra tampak santun memakai kaus berleher panjang dengan rambut pony mirip almarhum pentolan The Rolling Stones, Brian Jones. Masih banyak lagi pengimitasian identitas gaya hidup yang kondisinya hampir menyerupai sosok yang diminatinya. Gaya ikon yang ditampilkannya tersebut, hebatnya dibuat tanpa melihat penampilan visual sesungguhnya. Padahal, kondisi media massa saat itu masih sangat terbatas. Jangankan audio visual, jumlah media cetak yang ada saja masih bisa dihitung dengan jari. Seluruh upaya pengimitasian lifestyle tersebut telah menstimulasi dan menggiring Bandung sebagai pelopor Kota Mode di Indonesia. Dari kota yang punya sejarah memelihara pluralisme ini (sejak 1970), dunia mode berkembang tidak hanya sebagai alat pemantas diri belaka, bahkan telah menjadi suatu industri. Perlu dicatat pula, sejak itu Bandung sangat dikenal sebagai salah satu kota di Indonesia yang paling banyak memiliki pabrik tekstil.
Dari kota ini pula, pertama kali berbagai momentum dan modeling event muncul. Untuk toko mode, sebut saja Prima Shop (Robby Prima), untuk sepatu gaya Bitel-Perl Shoes di Jl. Jurang dan Jl. Tilil, Canadian Shoes, Exotic Shoes, hingga ke gerai T’Shirt Cilaki. Untuk penggiat modeling –diketahui ada Jirman D Martha (modeling photographer) atau Jimmy B. Hendayana (modeling instructure).
83 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
da. Semua orang Eropa yang bermukim di seantero Hindia Belanda, setiap tahun mengunjungi Braga hanya untuk sekadar membeli pakaian yang sedang menjadi mode saat itu. Berdasarkan data statistik Gemeente Bandung, per tanggal 1 Januari 1921, orang Eropa yang tinggal di Bandung mencapai 10.658 orang. Karenanya, tak ayal telah menjadikan Bandung sebagai kota modern berstandar Eropa, terutama dalam hal fesyen dan gaya hidup.
“Seluruh gerak yang dilakukan anak-anak Bandung: musik, gaya hidup, hingga cara berpakaian–telah menjadi acuan anak-anak muda di seluruh tanah air”.
bahasan utama
Distro banyak dijumpai di jalan Riau, Bandung . Foto: Doc. Dedi Djanur
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
84
“Kawasan Braga, menurut Haryoto, memasuki abad 20, telah menjadi pusat mode di tanah jajahan Belanda”.
Seiring pesatnya perkembangan mode, industri ini perlu pula talenta peraga yang terampil membawakan hasil rancangan para designer di atas catwalk. Maka pada dekade itu sering diselenggarakan berbagai event pencarian bakat melalui berbagai pemilihan model atau sering disebut sebagai ajang pemilihan peragawan dan peragawati. Di antaranya seperti Pemilihan Ratu Jabar, Top Model Jabar, Ratu Waria, Ratu Pramuria, Pemilihan Putri Parahiyangan, Mojang Jajaka Parahyangan, dan sebagainya. Euforia semacam itu diikuti pula berdirinya beberapa tempat pelatihan model, seperti salah-satunya Jimmy Enterprise, asuhan Jimmy B. Hendayana dan Le Model asuhan Leo Lesmana. Sementara, Jirman D Martha lewat JDM Studio-nya, mengkhususkan diri pada modeling photography. Model ternama yang tampil di antaranya Elisabeth Hans, Jetty Mukim, Yana Shurman, Bugis, Diana Pondaaga, Minni Adjie, dan lain-lain. Berbagai fashion show kerap dipagelarkan di tempat-tempat hiburan, klub-klub, serta hotel-hotel mewah. Peminatnya, tidak hanya warga Bandung saja, bahkan meluas ke khalayak kaum elite Jakarta dan orang-orang asing.
Saat ini Bandung masih jadi pusat gaya hidup (center of lifestyle). Selain tetap bertahan dengan standar mode yang selalu digali, diolah, serta dikembangkan terus menerus–menurut desainer Nunik Mawardi, Bandung juga tetap kaya dengan berbagai inspirasi seni dan budaya. Semakin menjamurnya FO dan distro, telah menandai, Bandung masih dianggap sebagai trendsetter status mode di Indonesia. Ditambah lagi banyak artis sinetron, artis film, model, band, bintang iklan ternama, berasal dari kota yang berjuluk Kota kembang ini. Penampilan gaya hidup mereka selalu menjadi trendsetter untuk anak-anak muda, dan bahkan artis-artis dari daerah lain. Sebagai contoh yang sedang top saat ini, yaitu Peter Pan dengan Arielnya, The Changcuter’s, ST-12, The Titan’s, Project Pop, Laudya Chintya Bella, Rafi Ahmad, Rianti Cartwright, sampai Aura Kasih– semuanya berasal dari Bandung. Belum lagi kreativitas anak muda dalam bidang musik yang melahirkan Indie Genre seperti dirintis Air Plane Group. Juga para kreator desain grafis dan multi media yang bekerja di banyak production house Jakarta, berasal dari Bandung.
Pada waktu itu, kesenjangan dalam cara berpakaian sangat menandai dari mana asal usul seseorang itu berdomisili. Orang Jakarta akan kelihatan dari cara berpakaiannya yang “rame”. Orang daerah akan kelihatan dari cara pemilihan warna pakaiannya yang tidak beraturan. Orang Bandung akan kelihatan dari keunikan dan kepatutannya. Anak muda zaman sekarang bilang, matching. Orang-orang Bandung sendiri, kalau melihat orang yang berpakaian kurang pas, menyebutnya sebagai katro atau kormod (korban mode). Untuk mengikuti cara bergaya dan berpakaian ala Bandung, orang-orang di luar Bandung harus “sekolah” dulu ke Bandung. Artinya, orang tersebut harus merasakan cukup lama dulu hidup di Bandung, baru akan tahu jiwa sebenarnya dari “Urang Bandung”.
Bandung Kini: Distro dan Cimol Bermula dengan menjamurnya berbagai kelompok komunitas anak muda di kota Bandung. Seperti geng motor tua, sepeda BMX, penggemar musik hip hop-musik elektronik-break dance–hardcore–grindcore – hingga musik punk, tersebar di berbagai pojok kota, kampus, diskotik, pertokoan, kamar kos, rumah kontrakan, hingga mall. Kalau malam minggu, biasanya mereka terlihat di sekitar Kawasan Dago, lapangan Gasibu, mall BIP, Cihampelas, atau Jalan Braga. Dari kegiatan berkomunitas inilah, mereka mulai memikirkan tanda khusus terhadap masing-masing gaya hidup, perilaku, aliran pemikiran, serta aksesori khas yang membedakan satu dengan yang lainnya.
bahasan utama dari luar kota seperti Jakarta dan daerah-daerah sekitarnya, setiap hari berkeliaran berharap mendapat barang bagus dengan harga super miring. Kalau sedang beruntung, kita bisa mendapatkan tas Hermes, sabuk dan celana Calvin Klein, sepatu dan tas Puma, atau pun rajutan Coco Chanel dengan harga sangat jauh dari aslinya. Istilah Cimol berasal dari Cibadak Mall, di Jalan Cibadak, tempat perdagangan barang-barang bekas tersebut mulai ada di Bandung. Oleh pemerintah setempat dipindahkan ke bekas terminal Kebon Kelapa. Setelah itu, karena di Kebon Kelapa akan dibangun Bandung Trade Center (BTC), lalu dipindahkan lagi ke Lapangan Tegalega. Akhirnya, sekarang menempati tempat permanen di Pasar Induk Gede Bage. Bahkan, saat ini sedang dibangun gedung bertingkat permanen untuk lebih membuat nyaman para pedagang dan pembelinya.
Menurut Ryan Sahabat.blog (26 Maret 2010), kehadiran MTV di jaringan televisi swasta nasional, setidaknya punya peran yang tidak sedikit. Karena, melalui stasiun inilah beberapa band underground Bandung mendapat kesempatan untuk didengar publik secara luas. Selain itu, para presenter MTV siaran nasional pun tidak segan-segan untuk memakai produk-produk dari clothing lokal yang berasal dari Kota Bandung, sehingga produk mereka menjadi semakin populer. Dampaknya tentu saja tidak kecil. Selama beberapa tahun terakhir warga Kota Bandung mungkin sudah mulai terbiasa dengan jalan-jalan yang macet setiap akhir minggu. Selain menyerbu factory outlet, para pengunjung yang datang ke Kota Bandung pun biasanya ikut berbondong-bondong mendatangi distro-distro yang ada, sehingga memicu pola pertumbuhan ekonomi yang sangat baik. Fenomena fesyen yang tak kalah menariknya adalah perburuan barang-barang bekas di Cimol Gede Bage. Di tempat ini, tidak hanya penduduk Bandung, pengunjung
Kendala utama berbelanja ke tempat ini karena jaraknya terbilang sangat jauh dari pusat kota (+ 20 km). Tapi, karena kelengkapan dan harga yang miring, membuat Cimol Gede Bage tetap diserbu pengunjung. Keberadaan Pasar Gede Bage dapat menunjang penampilan anak muda di Kota Bandung. Karena, di tempat itu bisa ditemukan beragam baju unik dan tempat yang cocok untuk orang-orang yang ingin tampil beda. Biasanya, baju-baju yang mereka dapatkan dari sana, akan dimodifikasi ulang dengan tambahan ruffles, pita-pita besar, dan kancing warna-warni. Menurut Rina Indiastuti, pengamat ekonomi dari Universitas Padjadjaran pada 777 Online (3/3-2010) tingginya tingkat belanja warga Bandung di toko barang bekas lebih disebabkan lingkungan konsumtif yang cukup tinggi. “Bukan karena perilaku individunya”, tutur Rina. Ditambah lagi, dinamika penduduknya terhadap perubahan zaman, khususnya fesyen, membuat mereka lebih mudah bosan dengan apa yang sudah dimiliki. Akibatnya, ingin selalu mengganti barang yang dimiliki dengan barang baru, meskipun sudah tidak “baru” lagi alias bekas. [Dedi Djanur-Berbagai Sumber].
85 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Pada umumnya, barang-barang yang dijual berupa barang-barang bekas dari Singapura, Hong Kong, atau Cina. Diperlukan ketelitian saat membeli. Namun, umumnya barang yang tersedia dalam kondisi cukup baik. Karena sebelumnya telah disortir terlebih dahulu oleh para pedagang. Harga yang dipasang juga termasuk sangat murah. Hanya dengan uang seratus ribu rupiah, kita bisa mendapatkan baju enam hingga tujuh potong. Menurut salah seorang pedagang, kalau mau belanja, sebaiknya datang di hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. Karena, di hari itu semua pedagang mengobral habis-habisan barang dagangan mereka. Jadi, harga yang ditawarkan semakin murah.
“Fenomena fesyen yang tak kalah menariknya adalah perburuan barang-barang bekas di Cimol Gede Bage”.
Seorang anak muda kreatif bernama Dadan Ketu, jeli menangkap kesempatan menguntungkan seperti itu. Pada pertengahan 90’an, dia bersama delapan orang temannya membentuk sebuah komunitas yang dinamai Riotic. Kelompok ini kemudian memproduksi musik rilisan mereka sendiri dan selanjutnya berkembang menjadi sebuah toko kecil menjual berbagai macam aksesori, seperti kaset, merchandise band, T-Shirt, dan lain-lain. Di samping Riotic, Dede bersama empat teman lainnya, membuat distro bernama Anonim (1999). Toko ini menjual T-Shirt yang bisa dipesan melalui online internet. Krisis ekonomi 1996, merupakan masa panen bagi bisnis ini, karena sulitnya mendapatkan barang-barang impor, menjadikan barang-barang produk mereka diserbu penggila mode yang unik.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
bahasan utama
86
Wanita
bahasan utama
M
emasuki tahun 2010 menjadi tahun yang menurut sebagian orang Indonesia keturunan sebagai tahun “Macan�. Tahun yang penuh dengan usaha kerja lebih keras dibanding tahun-tahun sebelumnya. Dapat diartikan, bahwa kita harus lebih giat untuk mencari peluang bisnis yang menjanjikan di tahun ini. Perubahan tahun, secara otomatis diikuti pula dengan adanya perubahan gaya hidup. Baik perubahan cara berpikir, perubahan teknologi, begitu juga dengan dunia fesyen.
Modern Gaya hidup trendi, fashionable, maupun kumpulan sosialita lainnya, sudah menjadi santapan sehari-hari masyarakat perkotaan. Seolah tak ingin ketinggalan, mereka berlomba mencari desain busana yang in di zamannya.
Tidak heran jika saat ini 80% bisnis fesyen ditujukan untuk wanita mandiri. Sekarang sudah banyak perusahaan besar dipimpin wanita. Adanya wanita di pucuk pimpinan akan mempengaruhi penampilan wanita tersebut untuk terlihat menarik dan mengundang perhatian orang-orang sekitar. Selain terlihat menarik tentunya juga harus membuat rasa nyaman dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari. Tidak harus juga si wanita mengikuti tren fesyen saat itu, tetapi terus mengikuti perkembangannya. Fesyen sudah menjadi gaya hidup wanita modern. Meski sebagian wanita menganggap jika mengikuti perkembangan fesyen akan membuat mereka merasa terkungkung dan menjadi objek yang melemahkan wanita. Tetapi pada dasarnya wanita itu ingin terlihat menarik dan menjadi pusat perhatian orang-orang di sekitarnya. Beberapa desainer mengakui hal itu. Saat ini perkembangan fesyen tidak bisa mereka tentukan, karena dengan semakin banyak wanita yang sudah mandiri dalam segi ekonomi dan menjadi profesional di puncuk pimpinan. Oleh karena itu, penentuan fesyen, baik gaya busana maupun pendukungnya ditentukan oleh mereka sendiri. Penentuan itu didasarkan rasa nyaman dan fungsi dalam mengenakan atau memakainya. Berbeda dengan gaya fesyen dahulu. Dulu orang merasa modern kalau mengikuti tren fesyen saat
87 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Bicara fesyen, tentu tidak jauh-jauh dari wanita. Saat ini tidak hanya wanita saja yang terus mengikuti perkembangan fesyen, pria pun begitu. Perkembangan fesyen yang terus berubah setiap tahunnya, secara tidak sengaja mempengaruhi perubahan gaya hidup. Wanita yang sudah mapan atau mandiri secara ekonomi, semisal wanita karir, akan membelanjakan uangnya untuk terus mengikuti perkembangan tersebut agar tidak dikatakan ketinggalan zaman. Ironis seorang wanita yang sudah mandiri dari sisi ekonomi jika tidak dapat mengikuti perkembangan dan perubahan gaya hidup khususnya fesyen.
bahasan utama
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
88 Foto: Š ibelieveinadv
itu tanpa mempedulikan rasa nyaman diri sendiri. Tetapi sekarang sudah terbalik, tetap mengikuti perkembangan fesyen, dengan lebih mementingkan rasa nyaman untuk diri sendiri.
“Kehidupan wanita modern dan mandiri banyak kita temui di mal-mal dan butik-butik bermerek di kota-kota besar, seperti Jakarta�.
Selain fesyen, wanita modern sekarang cenderung menunda menikah. Kalaupun mereka menikah akan menunda punya anak. Hal ini khusus ditujukan untuk wanita yang masuk dalam kategori mandiri dan profesional di sebuah perusahaan atau berhasil dalam usaha. Karena, dapat diasumsikan akan mengganggu jenjang karir yang selama ini sudah dirintis selama bertahuntahun. Juga akan mengganggu dalam hal bersosialisasi bersama teman-teman, rekan kerja, atau rekan bisnisnya. Jika sudah menikah atau punya anak, maka kegiatan di luar jam kerja tidak bisa dilakukan, mengingat harus melewati aturan dalam rumah tangga.
Sebenarnya, gaya hidup wanita modern yang tidak mau didikte orang lain, mempengaruhi mereka dalam mengenakan busana dan pendukungnya, termasuk tas, sepatu, dan aksesori lainnya. Mereka ingin hal serba praktis. Jika setelah pulang kerja lantas ada acara resmi yang harus dihadiri, maka cukup menambahkan atau mengubah aksesori yang dikenakan sebelumnya. Jadi, tak perlu mengganti busana yang dikenakan saat itu. Hal ini diperlukan keterampilan tersendiri dalam hal menyelaraskan busana, ditentukan pada
acara yang dihadiri, waktu, dan suasananya.
Selain busana, diperlukan juga penyelarasan rambut dan make-up saat itu. Jika acara yang dihadiri resmi dan malam hari, maka busana yang dikenakan pun harus terlihat resmi disesuaikan acara. Aksesori, rambut, serta make-up juga harus menyesuaikan dengan tema acara tersebut. Jadi, tidak perlu buang-buang waktu pulang ke rumah hanya untuk mengubah penampilan. Kehidupan wanita modern dan mandiri banyak kita temui di mal-mal dan butik-butik bermerek di kota-kota besar, seperti Jakarta. Mereka memilih tempat itu sebagai ajang berkumpul untuk kelompok sosialitanya. Selain itu, untuk menunjukkan gaya busana dan aksesori yang dikenakan punya kelas, bukan berarti mereka pamer. Anda sebagai wanita modern, tidak juga harus mengikuti tren gaya hidup yang berlaku saat ini atau mengikuti kata teman, ikuti kata hati Anda, nyaman untuk diri sendiri tanpa merugikan orang lain. Tetapi, semua keputusan ada di tangan Anda sendiri. Sesuai dengan tahun Macan di 2010, maka sudah saatnya Anda lebih keras dan giat mencari peluang dalam diri Anda. Oleh karenanya Anda dapat dibilang sebagai wanita modern yang terus mengikuti perkembangan gaya hidup. [Hesty S]
bahasan utama
Susan Budihardjo
Perkembangan Fesyen Kita Menggairahkan
Mantan model seangkatan Eny Soekamto dan Titi Qadarsih (tahun ’70-an) ini mengaku sejak kecil senang fesyen, karena ibunya, Ratna Hafas, selalu membelikan gaun dan baju yang indah. “Mungkin saya tumbuh dalam lingkungan yang fashionable, karena ayah saya, Kinantan Aulia, juga saudara-saudara saya, anggota keluarga lainnya, sepertinya terbiasa tampil dalam busana yang rapi dan enak dipandang. Ditambah dengan teman-teman saya, semasa remaja juga sama-sama menyenangi busana yang trendi. Karenanya, saya makin terpikat dengan dunia mode dan mempelajari secara khusus di Akademi Seni Rupa dan Desain ISWI“, ujar Susan yang kini meski usianya sudah melewati kepala enam, masih tetap menarik dan awet cantik. Menyadari bahwa blantika fesyen penting, tak saja untuk keindahan penampilan seseorang, tetapi juga mendorong pertumbuhan industri kreatif. Susan merasa, bahwa dia harus menularkan pengetahuannya di bidang fesyen. Maka, Susan pun memperdalam ilmu fesyennya di London. Karena semakin terpikat dengan pesona dunia fesyen, Susan kembali melanjutkan sekolah modenya di Kanada. Tahun 1980, sepulang dari
Kanada, Susan memutuskan untuk membuka sekolah mode LPTB Susan Budihardjo. “Kalau hanya saya yang menjadi desainer, klien yang saya layani kan terbatas. Tetapi, jika saya membuka sekolah mode, pasti akan melahirkan banyak desainer muda yang masing-masing punya beragam gaya dan selera. Nah, ini akan semakin menyemarakkan belantika fesyen di Indonesia, selain juga akan membuka sekian banyak lowongan kerja kreatif di bidang ini“, tuturnya lagi. Dia benar. Kini sekolah modenya, baik yang di Jakarta atau Semarang, telah menghasilkan para perancang muda jempolan. Beberapa, bahkan yang telah menanjak sebagai desainer muda yang namanya berkibar di tingkat nasional. Kembali pada tren mode yang selalu berputar, Susan menambahkan,”Kita bisa melihat gaya Boho (bohemian style) yang lekat ke gaya etnik atau tren vintage style. Sebenarnya kan pengulangan dengan variasi yang disesuaikan masanya. Karena itu saya tak pernah membatasi selera dan imajinasi siswa sekolah mode saya. Hasilnya, saya lihat gaya di antara mereka berkembang sedemikian rupa. Ini antara lain yang membuat belantika fesyen kita berkembang sangat menggairahkan. Karya beberapa perancang lokal kita, bahkan mulai dikenal di tingkat global. Setidaknya sudah berbunyi di kawasan Asia”. Apakah pertumbuhan industri krestif fesyen akan selalu menjadi pusat minat dunia? “Saya sangat optimis, apalagi di negara berkembang yang bergerak maju seperti Indonesia. Banyak orang yang berhasrat untuk tampil lebih baik lagi dibanding sebelumnya. Apalagi secara ekonomi, mereka telah lebih mapan, dan peminat busana indah tak hanya kalangan atas lagi. Tetapi, semua lapisan masyarakat ingin berbusana indah. Iya kan?” ujarnya mengakhiri percakapan ini. [Heru Emka]
89 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
B
elantika mode, atau istilah kerennya fesyen, seperti bola lampu gemerlap warni-warni yang berputar di lantai diskotik. Kemilau warna-warni yang dipancarkan selalu silih berganti. “Ya, tren dalam fesyen memang selalu berganti. Pengalaman saya selama lebih dari dua dasawarsa berkecimpung di dunia fesyen, bahkan membuat saya bisa memprediksi musim atau arah tren seperti apakah yang akan mewarnai belantika mode setelah ini. Tetapi jika kita cermati, perubahannya kembali pada pola yang dulu pernah terjadi, hanya saja gaya dan temanya berbeda. Di sini muncul banyak sekali variasi”, tutur salah satu tokoh fesyen kita, Susan Budihardjo.
90
outlook
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Teks: Yudasmoro Foto: Novani Nugrahani
Ciwidey Tanpa Batas
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
outlook
“Pola lansekap dari kebun teh, para petani, dan struktur tanah yang berbukit-bukit membuat kami tak bosan memotret di daerah ini”.
91
92
outlook
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Para turis di Kawah Putih.
A
ngkot jurusan Ciwidey–Patengan cukup lama ngetem di terminal Ciwidey. Meski termasuk dataran tinggi, Ciwidey, Bandung Selatan, terasa cukup panas di siang hari. Karena saat itu sedang holiday peak season, jalananpun juga terlihat padat merayap. Selain berjejalan dengan penumpang, saya dan teman-teman juga harus berhimpitan dengan barang bawaan penumpang lain berupa hasil bumi dan kayu bakar. Ciwidey sebagai kawasan wisata memang menjadi incaran warga Bandung dan Jakarta saat liburan tiba. Hampir semua kendaraan bermotor yang saya lihat di sini berplat nomor Jakarta. Hanya beberapa rombongan sepeda motor yang berasal dari Bandung. Sebagai daerah wisata, kawasan Ciwidey punya beberapa daerah tujuan wisata yang tak boleh dilewatkan. Kawah Putih, sebagai kawasan yang paling terkenal di sini, paling banyak menyedot pengunjung. Ranca Upas, selain sebagai bumi perkemahan, kawasan ini juga terkenal dengan penangkaran rusa. Jangan lewatkan, memetik sendiri strawberry di kebun yang tersebar di sepanjang jalur Ciwidey. Matahari yang sudah mulai condong ke barat membuat kami harus beristirahat di penginapan yang letaknya juga dekat dengan kawasan Kawah Putih. Selain karena hari sudah sore, hujanpun tampaknya tak kenal kompromi dengan niat berwisata kami. Sepanjang sore hingga malam hari, kawasan Ciwidey terus disiram hujan deras.
Esoknya, sesuai harapan kami, langit biru dan matahari terlihat jelas. Kami menggunakan angkot, menuju gerbang masuk Kawah Putih. Untuk menuju ke kawah, kami ditawari menggunakan ojek atau angkot wisata oleh petugas gerbang. Namun, saya dan Novani memilih berjalan kaki saja, irit ongkos tentunya.“Jaraknya enam kilo dan jalannya nanjak terus”, kata seorang petugas. Kami memutuskan untuk terus jalan kaki. Suasana sepanjang jalur cukup teduh dengan dihiasi hutan pohonpohon tinggi. Beberapa shelter juga tersedia untuk beristirahat. Suara burung dan lutung terdengar bersahutan. Di beberapa pohon, Novani melihat kumpulan monyet sedang bergelayutan bak Tarzan dari pohon ke pohon. Berjalan kaki sejauh enam kilometer dengan kondisi jalan menanjak ternyata di luar dugaan saya. Banyaknya kendaraan yang melintas dan menyemburkan asap knalpot menjadikan kami sering beristirahat sekadar mengambil napas. Hampir dua jam kami berjalan kaki dan akhirnya tiba di lokasi Kawah Putih. Pengunjungnya sudah cukup banyak. Mayoritas keluarga yang memanfaatkan musim libur akhir tahun. Aroma belerang mulai menyeruak ke paru-paru saya. Saya lihat beberapa pengunjung memakai masker. Meski napas saya tersengal-sengal dan batuk-batuk akibat aroma belerang, tapi keindahan lokasi ini membuat saya lupa dengan gangguan pernapasan itu. Air kawah berwarna hijau muda kebiruan, dan uap mengepul di antara udara dingin lembah Gunung Patuha
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Air kawah berwarna hijau muda kebiruan, dan uap mengepul di antara udara dingin lembah Gunung Patuha yang dibatasi tebing eksotik, membuat lokasi ini selalu jadi incaran calon pengantin yang hendak melakukan pemotretan pre wedding. yang dibatasi tebing eksotik, membuat lokasi ini selalu jadi incaran calon pengantin yang hendak melakukan pemotretan pre wedding. Belum puas mengeksplor Kawah Putih sambil berfoto, Novani mulai mengalami gangguan pernapasan. Meski ia memakai selendang untuk menutupi hidung, sepertinya sengatan aroma belerang sudah mengganggu paru-parunya. Untungnya, saat itu tiba-tiba hujan deras turun. Aroma belerang yang menyengat begitu kuat mulai hilang karena pengaruh air hujan. Akan tetapi sebagai gantinya, angin dingin dan air hujan yang cukup deras mengepung saya, Novani, dan banyak pengunjung lain di sebuah shelter di samping kawah. Anginpun sempat berubah arah sehingga kami kembali mencium aroma belerang yang menyengat. Untung- nya hujan deras tak berlangsung lama. Setelah reda, acara bergaya di depan lensa kamera kami lanjutkan lagi meski dengan terbatuk-batuk karena aroma belerang. Cukup puas mengunjungi Kawah Putih, agenda kami hari itu sebenarnya mengunjungi Situ Patenggang, pemandian air
outlook
panas Walini, Ranca Upas, dan Cimanggu. Tetapi, karena hari itu hari terakhir musim liburan akhir tahun, jadilah kemacetan terlihat di sepanjang jalur menuju Situ Patenggang. Begitu banyak lokasi yang kami ingin datangi hari itu, tetapi rupanya kami harus berhadapan dengan kemacetan total, hujan deras yang sering turun tiba-tiba dan angkutan umum yang tak tersedia karena macet yang luar biasa. Hujanpun kembali mengguyur saya dan Novani di jalur keluar Kawah Putih. Sembari menanti angkutan umum yang tak kunjung terlihat, kami menikmati segelas teh manis panas sambil berteduh. Waktu terus bergulir dan tampaknya tak ada tanda-tanda hujan akan reda. Kemacetan pun semakin parah. Banyak pengemudi yang mematikan mesin mobil dan ditinggal begitu saja di tengah jalan untuk sekadar ngopi di warung pinggir jalan. Setelah mengatur ulang itenerary, akhirnya kami putuskan untuk kembali ke penginapan begitu hujan reda. Dengan kondisi kemacetan seperti ini, rasanya tak mungkin kami melanjutkan perjalanan menuju tempat-tempat yang direncanakan itu. Belum lagi, kami harus berhadapan dengan cuaca yang sering tak terduga. Menjelang sore, hujan mulai reda. Kami memutuskan untuk langsung berjalan kaki menuju penginapan yang berjarak tiga kilometer dari gerbang masuk Kawah Putih. Kali ini bukan untuk sekadar ngirit ongkos, tapi untuk menghindari kemacetan parah di sepanjang jalur Ciwidey. Tantangan ternyata belum berakhir. Akibat kemacetan parah dan hujan deras, pinggiran jalan berubah menjadi lumpur. Bahkan di beberapa ruas, air mengucur deras bak air terjun mini di sepanjang jalan. Kami juga harus berebutan jalur dengan sepeda motor yang terpaksa melalui pinggiran jalan untuk menghindari macet. Untungnya hujan tak kembali mengguyur saat kami berjuang tenggang dengan jalan kaki melalui lumnau Situ Pa da di si Reflek pur sejauh tiga kilometer. Tiba di penginapan, kami putuskan beristirahat sambil menikmati segelas teh manis. “Uang tinggal selembar 50.000 dan selembar 10.000�, kata Novani sambil mengelurkan dua lembar sisa uangnya. Padahal kami masih harus menginap semalam lagi di sini. Musim liburan dan kondisi cuaca buruk membuat itenerary yang sudah kami susun jadi berantakan. Tapi, kami
93
94
outlook
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Mencelupkan kaki di mata air panas Cimanggu
Pemandangan Situ Patenggang.
Banyak terdapat kebun strawberry di sepanjang jalur Ciwidey-Patenggang.
harus siap dengan kondisi apapun. Novani menyarankan saya untuk mengunjungi sisa lokasi besok pagi-pagi sekali. Selain kemungkinan cuaca masih cerah, esok hari sudah bukan musim liburan lagi. Jadi, jalanan pasti lancar. Masih ada Situ Patenggang, Walini, Ranca Upas, dan Cimanggu yang akan kami datangi. Padahal besok siang jam 13.00 kami sudah harus check out dan pulang ke Jakarta.
Tahun 1981, danau ini resmi menjadi lokasi wisata setelah sebelumnya berupa Taman Nasional. Menempati areal seluas 150 hektar, lokasi wisata ini cukup luas untuk dijelajahi. Bagi penggemar fotografi, sangat banyak objek menarik untuk dibidik di lokasi ini. Saya dan Novani menjelajah ke beberapa sudut mencari panorama terbaik.
Bahan makanan dan kompor mini yang kami bawa lumayan bisa mengirit sedikit biaya jajan. Dengan waktu dan dana terbatas, sementara masih banyak lokasi yang akan dikunjungi, membuat kami harus pintar-pintar mengatur waktu. Esok paginya, kami sudah menuju Situ Patenggang dengan menggunakan angkot. Kondisi jalan yang relatif sepi, membuat perjalanan kami menuju lokasi sangat nyaman. Pemandangan kebun teh yang berbukit berpadu lembah hijau dengan jalan berliku membuat kami tak bosan berada di dalam angkot. Tak lama, Situ Patenggang mulai terlihat dari pinggir jalan. Danau (bahasa Sunda = Situ) yang terletak 1.600 meter dpl itu terlihat seperti sebuah cermin raksasa di balik perbukitan kebun teh yang mirip gundukan karpet hijau. Cantik sekali!
Dari sebuah mitos yang beredar, konon dahulu kala ada sepasang kekasih yang cintanya tak mendapat restu. Karena kasih yang tak sampai, akhirnya mereka harus berpisah. Lalu mereka menangis, jadilah air mata mereka menjadi danau Situ Patenggang. Kisah cinta tak sampai itu tak hanya sampai di sini. Di seberang danau, terdapat sebuah pulau yang menyimpan batu, disebut Batu Cinta. Masih menurut mitos setempat, siapapun yang datang dan menyentuh batu itu bersama pasangannya, niscaya cintanya akan langgeng. Ingin mencoba? Sebuah danau kecil yang terletak di sebelah Situ Patenggang, menarik minat kami berdua. Airnya sangat tenang, sehingga memantulkan apapun yang ada di atasnya. Kesempatan untuk mengambil gambar foto refleksi (pantulan)! Meski danau ini kecil, tapi keindahannya menakjubkan.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
outlook
Tak lama, Novani kembali mengingatkan saya akan waktu yang sudah “menipis�. Masih ada lokasi lain yang akan kami kunjungi, yaitu pemandian air panas Cimanggu dan Ranca Upas. Setelah lelah menjelajahi bukit-bukit kebun teh, saya dan Novani sepakat melemaskan otot-otot kaki dengan berendam di sumber air panas alami. Dengan biaya masuk Rp 9.000 per orang, Cimanggu tak hanya menawarkan wisata air panas, tapi juga fasilitas outbond. Awalnya, saya pikir kolam air panas ini suhunya tak seberapa panas. Tetapi, setelah menjajal dengan menceburkan kedua kaki saya sebatas dengkul, sayapun sempat berteriak kepanasan. Ternyata suhunya cukup panas. Beberapa pengunjung di sekitar saya sempat tersenyum-senyum melihat tingkah saya. Ternyata dibutuhkan teknik khusus untuk sekadar merendam kaki di kolam ini. Pertama celupkan perlahan bagian tumit (karena memiliki kulit paling tebal), lalu masukan seluruh bagian kaki secara perlahan. Saya sendiri tak tahu berapa persisnya suhu air di kolam ini. Tetapi yang jelas, panasnya cukup membuat saya berteriak kepanasan saat pertama kali mencelupkannya. Jika sudah terbiasa, barulah rasa nyaman mulai terasa.
Flying Fox di Walini.
Ketika asyik mengambil gambar, Novani mengingatkan saya akan waktu yang tinggal sedikit lagi. Kami masih harus mengunjungi lokasi wisata kebun teh Walini yang letaknya tak jauh dari Situ Patenggang. Kami kembali menggunakan angkot dengan ongkos Rp 2.000 menyusuri bukit-bukit kebun teh. Lokasi wisata Walini menawarkan berbagai fasilitas wisata alam. Selain pemandian air panas, ada juga lokasi outbond, flying fox, dan tea walk di perkebunan teh Walini. Aktivitas para petani teh yang sedang memetik daun teh di sepanjang kebun, menarik perhatian saya dan Novani. Kami membelah hijaunya kebun teh untuk menikmati keindahan alam khas Jawa Barat, dan mengambil beberapa gambar petani teh yang sedang bekerja. Ada kejadian lucu saat saya memperhatikan anjungan flying fox yang dihiasi spanduk besar dengan tulisan (perhatikan ejaannya) flying fox extreem 300 meter. Kami sempat tertawa melihat tulisan yang terpampang besar itu. Meski cuaca hari itu panas, tapi tak mengurangi excitment kami berdua. Pola landscape dari kebun teh, para petani, dan struktur tanah yang berbukit-bukit membuat kami tak bosan memotret di daerah ini.
Rasanya saya tak ingin beranjak sedikitpun dari kolam ini. Air panas yang hangatnya sudah merasuk ke otot betis saya, mulai terasa nyaman dan membuat saya tak ingin mengangkat kaki dari kolam ini. Padahal, kembali lagi Novani sudah mengingatkan saya untuk melanjutkan perjalanan ke Ranca Upas. Akan tetapi, karena waktu yang sudah sangat mepet, akhirnya kami putuskan untuk menghabiskan waktu di Cimanngu saja, dan langsung kembali ke penginapan untuk kemudian pulang ke Jakarta. Saya sedang tak ingin terburuburu. Menikmati air panas alami sebelum perjalanan pulang ternyata cukup menyenangkan. Meski sebenarnya begitu banyak yang bisa dinikmati di Ciwidey. Mulai dari wisata kawah, treking, agrowisata, adventure, bersantai di danau, pemandian air panas, dan masih banyak lagi.
Getting there Dari Jakarta (Terminal Lebak Bulus) ke Bandung (Leuwi Panjang), bis eksekutif Primajasa Rp 50.000. Dari Leuwi Panjang ke Ciwidey dengan bis Rp 6.000. Dari Ciwidey ke Patengan dengan angkot Rp 5.000. Angkot ini melewati beberapa lokasi wisata terkenal Ciwidey seperti Kawah Putih, Ranca Upas, Cimanggu, dan berakhir di Situ Patenggang.
Where to stay Penginapan yang cukup strategis lokasinya adalah Pondok Gembyang, Jl. Raya Patengan Km. 38 (022-5928998). Hanya berjarak tiga kilometer dari lokasi Kawah Putih dan 4 Kilometer dari Ranca Upas. Harga kamar mulai Rp 190.000 per malam.
95
chef d’sari
Chef’s diary
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
96
Chef Michael is currently head chef for LAtelier de Gourmand, a collection of fine restaurants under Anaheim Hotels and Resorts across the country. You can download his recipes collection through Anaheim2hotels.com/gourmet/recipe or simply write an e-mail to michael@ anaheim2hotels.com The name of LAtelier de Gourmand, four fleurs sign, Anaheim Hotel and Resort and related brands are registered trade mark of Anaheim International Hotels & Resort and protected under the law of Republic Indonesia and elsewhere.
Wanita, Dunia Foto: Fian MataHati
Pencitraan
Seorang kawan yang bekerja sebagai media planner di salah satu biro perkilanan terkemuka, nyerocos membicarakan tentang strategi media pada suatu sore yang sejuk di sebuah warung kopi di Pondok Indah Mall. Saya manggut-manggut saja, bukannya tidak tertarik, tetapi memang kurang begitu memahami istilah-istilah yang dia sampaikan.
chef d’sari
“Dunia dapur semakin lama semakin ditinggal oleh anak muda karena “ribet, kotor, menyita waktu, nggak menarik”.
bahwa kami harus memberikan penyegaran, kalau tidak mau dikatakan pendidikan kepada pemirsa televisi. Namun demikian, alangkah konyolnya jika acara tersebut akhirnya menjadi tontonan yang diemohi pemirsa gara-gara tidak nyambung.
T
erus terang ini untuk kesekian kalinya kami terlibat dalam adu pendapatan mengenai efektivitas berpromosi melalui media massa, baik itu cetak, elektronik, maupun luar ruang. Hal yang dibicarakan sebenarnya adalah kapasitas saya sebagai Chef. Karena katanya, kalau saja saya punya program di televisi alangkah baiknya, sebab pemirsa televisi akan menutup calon penggemar yang tak terjangkau oleh media cetak, katakanlah yang berada di pelosok daerah dan logistiknya kurang menunjang. Secara kebetulan pula, seorang karib yang bekerja di media televisi mengajak untuk bekerja sama membuat pilot project TV Show, agak sedikit keluar dari jalur cooking show yang ada selama ini. Akhirnya, konsep dimatangkan dengan konsentrasi 50% untuk talk show dan 50% untuk cooking show. Pada saat eksekusi script, timbul berbagai argumentasi seru. Bagaimanakah menempatkan porsi setengah-setengah tersebut agar menarik dinikmati, tetapi tetap punya benang merah yang tak terputus. Terus terang, ini memang bukan pekerjaan mudah. Karena, ketika kami bicara kreatif, selera pemirsa mau tidak mau harus selalu berada di garda depan. Memang betul,
Akhirnya, kami putuskan untuk syuting di Cibubur Junction, salah satu mall favorit saya di timur kota Jakarta. Bintang tamu yang kami undang untuk ngobrol adalah Hemalia Putri, artis cantik yang kini juga sedang sibuk menyelesaikan pendidikan S2-nya. Tepat pukul sepuluh pagi kami sudah sampai di lokasi. Sembari menunggu persiapan set, saya bincang-bincang sejenak dengan Puput--Helmalia Putri biasa dipanggil--yang hari itu ditemani mamanya. Pembicaraan berlangsung sangat seru, apalagi kalau bukan seputar dunia dapur dan segala pernak-perniknya. Dari pembicaraan tersebut sebenarnya semakin terlihat, bahwa dunia dapur semakin lama semakin ditinggal oleh anak muda karena “ribet, kotor, menyita waktu, nggak menarik”. Wah... setuju nggak setuju, itu memang fenomena dunia modern. Setiap kali saya bertemu dengan siapa saja, dan ketika saya tanya, “Suka memasak?”, maka bukan jawaban verbal yang saya dapatkan, tapi ekspresi kaget plus bingung seolah-olah itu pertanyaan “Pernah pergi ke bulan?”. Tidak dipungkiri, dengan tingkat kesibukan yang luar biasa menyita waktu, ditambah lagi pemahaman dunia dapur yang terbatas, para wanita muda sepertinya enggan terlibat dengan urusan yang satu itu. Set sudah siap, kamipun mulai memasak. Pengunjung mall mulai berdatangan dan mengambil tempat di deretan kursi yang sudah kami sediakan. Di kesempatan ini kami memasak Kotlety atau cutlet ala Rusia. Hidangan yang mudah dibuat, tetapi sangat sedap sekali. Sambil mempersiapkan bahan-bahan, saya mulai ngobrol dengan Puput seputar kegiatan sehari-harinya kini. Di mata Puput, pendidikan
97 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Talk show yang menekankan diskusi, cooking show kepada demo, masing-masing punya pressure berbeda. Ketika talk show, tentu saja tidak melulu berdasarkan script yang ada, karena yang pasti pembicaraan akan berkembang, meski tetap harus dibatasi. Di sisi ini, berarti saya harus fokus kepada nara sumber agar tidak kehilangan mood berita atau obrolan. Nah, kalau di sisi cooking show, teknik yang bersifat baku harus diterapkan. Karena satu kesalahan dalam proses memasak akan berakibat setiap adegan diulang dari awal.
chef d’sari d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
98
Foto: Fian MataHati
“Seorang wanita, kalau mau mendapatkan citra sebagai istri yang baik, tentu saja tidak hanya memperhatikan attitude dan behaviour saja�. formal sangatlah penting, karena ia tidak saja memberikan pengalaman akademi, tapi juga memberikan dasar-dasar pemikiran yang lebih terstruktur. Kami bicara masalah building image. Karena menurut pendapat saya, siapapun pasti membutuhkan pencitraan. Bukan karena Puput artis, maka saya tanya, tapi Puput adalah artis yang juga mengenyam pendidikan marketing communication, sehingga bisa menjadi nara sumber yang sahih. Ternyata setiap manusia membutuhkan pencitraan, dan itu sebaiknya citra yang mampu mendukung kariernya. Citra di sini tidak hanya yang terlihat, tetapi juga bisa dirasakan oleh siapapun yang berhubungan dengan kita. Seorang wanita, kalau mau mendapatkan citra sebagai istri yang baik, tentu saja tidak hanya memperhatikan attitude dan behaviour saja. Secara holistik memang mampu menyelesaikan tugasnya sebagai istri. Pula, sebaliknya untuk para suami. Jadi, citra ini tidak cukup kepada karier formal saja, justru menjadi penting untuk tugas-tugas yang
bersifat alamiah dan otomatis dan otomatis, seperti menjadi ibu, suami, warga masyarakat, dan lain sebagainya. Citra ini pulalah yang akan mampu menjadikan potensi yang ada dalam diri kita mampu berkembang dengan baik atau tidak. Bisa dibayangkan, berapa banyak waktu dan kesempatan yang harus Anda buang tatkala Anda harus sibuk memperbaiki citra di mata masyarakat hanya karena salah bicara, misalnya. Obrolan yang ramai, beberapa kali diselingi dengan proses masak membuat kami kadang-kadang menghentikan sejenak pembicaraan tersebut, karena harus membalik kotlety agar tidak gosong. Akhirnya, selesai sudah masakan kami. Tetapi, dunia citra yang kami diskusikan belum usai. Satu hal yang pasti, masakan selalu mampu menjadi pintu terbaik untuk membuka simpul-simpul menuju komunikasi yang akrab, bersahaja, tapi cukup tajam untuk mengorek setiap detail informasi. Janji saya, kami akan saling berkunjung atau tukar account facebook untuk meneruskan diskusi ini. Salam Kulinaria. [M]
RIGHT SAID MIKE
J
ika Anda penggemar kuliner ibukota, satu kesalahan kalau menganggap bahwa koleksi kulinar Jakarta membosankan, alias itu-itu saja. Saya berani menjamin, bahwa Anda belum cukup mengitari seluruh pojok kuliner Jakarta, termasuk hotel bintang lima yang banyak bertebaran di kawasan bisnis utama. Di sini Anda dapat merasakan perpaduan sempurna antara seni kuliner tingkat tinggi dan kecermatan dalam membangun suasana. Saya berkesempatan mengunjungi salah satunya, tepatnya di Hotel Mulia Senayan. Berikut petikan dari pengalaman saya.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Sudah merupakan stereotipe, bahwa makanan hotel selalu tidak enak dan over-priced. Terus terang, label semacam itu sulit sekali untuk dihindari, apalagi dengan penampilan fisik hotel yang fancy. Padahal, kalau Anda jalan-jalan ke kota-kota dunia semacam Paris, London, New York, atau Sydney, banyak sekali restoran dengan standar Michelin maupun yang masuk di dalam daftar 50 best restaurants versi S. Pellegrino juga terletak di hotel. Ini bukanlah sesuatu yang aneh sebenarnya. Apa sebabnya? Dari dulu, hotel selalu menjadi ukuran standard untuk excellent service.
99
Saatnya Menikmati Jakarta yang Ramah
Interior–Karakter yang Menenangkan Memasuki foyer Table8, salah satu restoran China terbaru koleksi Hotel Mulia, suasana yang menenangkan segera terasa. Dominasi warna cokelat, beige, khaki, serta top note warna biru indigo sudah menyenangkan sejak dari awal. Interior bergaya Chinoisserie tersebut merupakan kelanjutan dari program Hotel Mulia untuk menempatkannya sebagai salah satu hotel terbaik
dunia. Pencapaian ini sudah terbukti, dengan diterimanya penghargaan TTG Travel Award 2009 sebagai The Best City Hotel in Jakarta. Paduan antara warna-warna khas Eropa maupun Prancis yang hangat dengan nature pattern maupun royal pictures khas oriental, diaplikasikan ke dalam wallpaper maupun cushion, menghasilkan desain baru, mencitrakan semangat hospitality khas Hotel Mulia yang sudah sangat ternama.
chef d’sari d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
100
Focal point dari interior restoran ini justru terletak pada desain Shark kontemporer, terdiri dari untaian benang-benang logam, menggelantung dari ceiling setinggi lebih kurang 9 meter, dengan hiasan pagoda di bawahnya. Focal point ini sekaligus menjadi pemisah antara ruang makan utama dengan ruang-ruang lainnya. Dipisahkan melalui desain cushion yang berbeda-beda. Kekayaan desain tersebut, masih diperkuat dengan bahan pembungkus silk yang dirancang dan didatangkan khusus dari Paris. Salah satu dining section yang saya sukai yang menghadap taman dengan small waterfall buatan. Gemericik airnya memang tak terdengar, namun demi melihat tumpahan air yang berirama, ditambah taman yang menyejukkan mata, saya rasa ini adalah cara terbaik untuk dekat dengan alam tanpa harus susah payah mengemudi keluar kota. Buat saya yang cukup banyak bepergian ke luar kota, kerinduan akan taman-taman indah tetapi nyaman tanpa harus berkeringat, agaknya merupakan complement yang mengesankan.
Hua Cha–Memandang Kehidupan yang Bergerak Fransisco menawarkan Hua Cha alias teh bunga. Saya pikir ini teh bunga yang biasa, sama halnya dengan Cammomile Tea atau Rossela misalnya. Namun, teh yang berbentuk bunga kuncup tersebut memberikan pengalaman batin luar biasa. Ditempatkan di dalam gelas panjang, kemudian diisi air panas, Hua Cha tersebut perlahan kelopaknya terbuka satu demi satu hingga mekar sempurna. Tentu saja saya sudah pernah melihat “atraksi” tersebut, namun sebatas di layar kaca. Karena selain mahal harganya, sewaktu bepergian ke Beijing tempo hari, saya bahkan tidak ingat untuk mencobanya di sana. Terus terang, saya tidak melihat hanya sekadar teh saja, namun suatu kehidupan yang tercipta.
Saatnya Lidah Menari-Sang Buddha yang Melompati Tembok Tentu saja ini bukan cerita sebenarnya. Tetapi, ramuan sup cair panas yang terdiri dari shark fin, abalone, sea cucumber, dan beberapa seafood lainnya. Sekali lagi, ini adalah marketing gimmick khas negeri tirai bambu yang memandang hidup itu tidak saja berisi hal-hal yang serius, namun juga
Interior bergaya Chinoisserie tersebut merupakan kelanjutan dari program Hotel Mulia untuk menempatkannya sebagai salah satu hotel terbaik dunia. ada saatnya untuk menyegarkan pikiran, salah satunya melalui humor.
dan Yang tersebut yang akan diramu menjadi sup yang lezat.
Sebenarnya membahas kulinari China, pasti tidak akan pernah lepas dari yang namanya filosofi hidup. Orang China percaya, bahwa jika hidup itu seimbang, maka panjang umur bukanlah sebuah mimpi buruk penuh dengan penyakit tua, justru menjadi hadiah atas kerja keras ketika masih muda. Filosofi itulah yang kemudian diterapkan di dalam berbagai bidang kebudayaan, seni dan teknologi, termasuk kuliner tentunya. Sup yang dinamakan Buddha Jump Over The Wall tersebut juga berdasarkan filosofi yang sama, hanya bahan-bahan yang mampu memberikan keseimbangan antara Yin
Sembari menunggu hidangan utama, saya diajak Fransisco untuk menikmati Yum Cha atau Dimsum khas Table8 yang beragam, dan disajikan dalam deretan hidangan buffet. Somay udang, ayam, dan beberapa jenis lainnya sangat menggoda untuk dinikmati. Table8 memang baru buka beberapa bulan lalu. Tetapi jangan salah, mereka sudah memiliki pengalaman yang sangat panjang untuk menjadi The Best Dimsum in town lebih dari sepuluh tahun. Gurihnya Somay dan wanginya Hua Chai, ditambah dengan obrolan yang seru menjadikan waktu tunggu hidangan utama sungguh tak terasa.
Buddha Jump Over the Wall
Prawns and Strawberry with Wasabi Mayonaise
Pencuci Mulut, Pencerah Hati–Jeruk Kimkit yang Manis Mengakhiri petualangan kuliner yang memanjakan tersebut, saya menikmati jelly, terbuat dari perasan tebu segar. Ini demi memberikan kesempatan terhadap indera pencecap saya untuk menyempurnakan seluruh hidangan yang saya santap menjadi pengalaman spiritual yang menyenangkan. Diakhiri dengan jeruk kimkit yang dapat disantap sekaligus dengan kulitnya. Saya berjanji dengan diri saya sendiri untuk mengajak istri dan anak-anak saya menikmati surga di pojok Senayan tersebut. Salam Kulinaria. [M]
Seared Scallop Cake with Asparagus and Shimej Mushroom in Eb
Menu Favorit Chef Michael Buddha Jump Over The Wall–Sup yang kuat dengan bahan-bahan kualitas utama tersebut seperti sebuah investasi kesehatan masa depan yang sedap. Kekenyalan Shark Fin dan Abalone demikian sempurna, membuat Anda tersadar bahwa hidup tidak pantas untuk diajak berlari. Crispy Pork–Jangan membayangkan hidangan babi yang akan membuat Anda ngantuk berat setelah menyantap. Ini adalah baby pork yang kulitnya dilapisi breadcrumb, kemudian dipanggang dan dihidangkan dengan plum sauce. Rasanya sungguh ringan tanpa tambahan lemak. Price Range: Lunch Buffet Rp. 138.000,- (tidak termasuk pajak dan servis).
Beggar Chicken–Kejujuran Seni Kuliner Hidangan ayam, yang kalau diterjemahkan menjadi Ayam Pengemis tersebut, sebenarnya sebagai bukti tingginya rasa humor bangsa China, sehingga kemudian menamakan Roast Chicken on Pastry tersebut dengan istilah beggar chicken. Ayam yang dibumbui dengan ramuanramuan khas China, kemudian dibungkus aluminium foil, dan terakhir dibungkus dough pastry untuk menahan agar panastidak keluar. Disajikan panas-panas di atas meja, begitu bungkusnya dibuka, kontan aroma sedap yang segera menyebar di seputar ruang duduk kami. Ayam tersebut begitu lembut, namun masih terasa kesegarannya dari juice yang meleleh dari sela-sela daging. Saya sengaja menyantap dengan perlahan, untuk lebih dapat menikmati setiap gigitan sambil sesekali menghirup Hua Cha.
Tips: Datanglah sekitar jam 11 siang kalau Anda ingin lebih santai. Hotel Mulia sangat terkenal sebagai tempat makan siang sekaligus lobby bisnis kalangan eksekutif Jakarta, sehingga Anda tidak perlu antre panjang di buffet table. Insider Secret: Rahasia kehebatan Table8 adalah “Konsep, Implementasi, dan Kualitas” yang diterjemahkan dengan interior didesain sangat cermat. Makanan bermutu tinggi yang disajikan pun langsung dari beberapa chef China (bahkan butcher-pun adalah chef ekspatriat).
Di mana lokasi Table8? Hotel Mulia Senayan
Jl Asia Afrika Senayan, Jakarta 10270 Indonesia E-mail: info@hotelmulia.com Phone: 62-21-574-7777 Fax: 62-21-574-7888
101 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Stir-fired Chicken Wings with Spicy Si Chuan Flavor
chef d’sari
Resep d’sari
Oleh-Oleh dari
Ujung Barat d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
102
B
eberapa waktu lalu saya berkesempatan berkunjung ke Kalicaa Villa yang terletak di Tanjung Lesung Resort, sebuah kawasan yang direncanakan menjadi resort terpadu, terletak di ujung pulau Jawa. Kunjungan ini menjadi istimewa karena saya diperkenankan memasak bersama kepala dapur Kalicaa Villa, Chef Bisri. Chef Bisri menyediakan dua resep, yaitu Kepiting Sarani dan Spicy Fried Rice yang akan menjadi menu andalan mereka pada saat liburan sekolah nanti. Sementara saya, seperti biasanya memanfaatkan bahan-bahan yang tersedia. Jadilah White Snapper with Kalicaa Salsa, paduan unik antara daging ikan kakap lembut dan gurih, diperkaya salsa mangga muda yang asam. Perpaduan langka ini kemudian kami bagi untuk Anda. Siapa tahu dapat menjadi inspirasi untuk hidangan keluarga. Selamat Mencoba!
Kepiting Sarani Bahan
yy 1 buah kepiting yy 2 buah cabe rawit merah (buang bijinya), cincang halus yy 1 sdm jahe, cincang halus yy 2 siung bawang putih, cincang halus yy 1 buah bawang bombay, cincang halus yy 2 sdt kecap asin yy 1 sdt gula pasir yy 2 buah tomat, potong dadu yy 2 sdm mentega untuk menumis yy 1 sdt garam dan lada yy 1 sdm saos tomat yy 1 sdm saos sambal
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
103
Cara Membuat
1. Siapkan kepiting, lepas bagian atas badannya, lalu goreng hingga matang. 2. Panaskan mentega, tumis bumbu, jahe, bawang putih, bawang bombay, aduk sampai harum. 3. Masukkan saos sambal, saos tomat, kecap ikan, gula, garam, dan lada, aduk hingga tercampur rata. 4. Siapkan kepiting di atas piring, lalu taburkan bumbu yang sudah ditumis. Hias dengan daun selada dan hidangkan panas-panas.
chef d’sari
Spicy Chicken Rice Bahan
yy yy yy yy
150 gram dada ayam, fillet 1 btr telur, kocok Tepung terigu, secukupnya Minyak goreng
Bumbu
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
104
yy 1 buah bawang bombay, cincang halus yy 2 buah bawang putih, cincang halus yy 1 buah tomat, cincang halus yy 2 sdm saos tomat yy 2 sdm saos sambal yy 1 sdt kecap ikan yy 1 sdt angchiu yy ½ sdt lada, garam, gula yy 1 sdm mentega untuk menumis yy 1 butir telur ayam, kocok
Cara Membuat
1. Lumuri daging ayam fillet dengan kocokan telur, gulingkan ke dalam tepung terigu, dan goreng ke dalam minyak yang banyak. 2. Panaskan mentega, lalu tumis bumbu yang dicincang halus hingga wangi. Masukkan saos tomat, saos sambal, kecap asin dan angchiu. Aduk bumbu hingga rata, kemudian masukan ayam yang sudah digoreng dan aduk kembali hingga tercampur rata. 3. Siapkan nasi yang sudah dicetak, kemudian susun ayam sudah masak, hias dengan selada dan sajikan panas-panas.
White Snapper with Kalicaa Salsa
ala Chef Michael
105 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Bahan
yy 1 ekor white snapper/kakap putih ukuran 600gr, fillet dagingnya yy Garam dan merica secukupnya yy 1 buah jeruk nipis yy 1 sdt mentega
Kalicaa Salsa
yy 1 sdm mangga muda yang dicincang halus yy 2 siung bawang merah, cincang halus yy 2 btg serai, ambil bagian tengahnya, cincang halus yy 1 bh tomat, buang isinya, potong dadu yy 1 sdm timun jepang, kupas dan potong dadu yy 1 lembar daun jeruk puruk, cincang halus yy 1 sdm Mentega, softned
Garnish
yy 2 btg serai yy daun kemangi
Cara Membuat
1. Lumuri ikan kakap dengan perasan jeruk nipis, garam, dan merica. 2. Siapkan wajan datar anti lengket. Panaskan mentega, kemudian masukkan fillet ikan kakap selama 3 menit, lalu balik dan masak 3 menit lagi hingga ikan matang. 3. Campur semua bumbu salsa tadi hingga rata. 4. Tata saus salsa di atas ikan kakap yang masih panas. Hias dengan batang serai dan daun kemangi.
Ikuti Sepeda Sehat & Lomba Memasak Sarapan Pagi
Sebagai bentuk dukungan aktif kami terhadap program pemerintah menuju Indonesia sehat 2010, Radio Bahana 101.8 FM bersama d’sari Magz, menyelenggarakan acara
Sepeda Sehat dan Lomba Memasak Sarapan Pagi
Untuk sepeda sehat akan mengambil rute sepanjang Jalan Thamrin, Sudirman, Monas, dan kembali lagi ke Thamrin. Sementara, acara lomba memasak sarapan pagi akan menempati area sepanjang trotoir Hotel Nikko hingga gedung Sarinah Thamrin. Acara akan diselenggarakan pada 30 Mei 2010, sebagai bagian dari
Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB)
Mulailah menjadikan masyarakat sehat melalui kegiatan yang sehat untuk keluarga.
Zodiac Karaoke
Santai Setelah Meeting
P
ersaingan bisnis yang semakin hari semakin ketat, membuat setiap pemimpin perusahaan harus memutar otak untuk memenangkan kompetisi. Salah satu rahasianya adalah bagaimana mendorong tim untuk tetap memiliki spirit sebagai pemenang. Kini manajemen yang modern tidak hanya mendorong setiap karyawannya untuk berproduksi, tetapi memotivasi dengan cara yang lebih rileks. Salah satunya mengadakan meeting di luar kantor, lalu diikuti dengan kegiatan karaoke bersama. Siapa yang dapat menolak untuk menyalurkan hobi menyanyinya? Selain sebagai ekspresi kesenangan, menyanyi juga dipercaya dapat memberikan keseimbangan emosi. Untuk keperluan itulah, Zodiac membuka outlet-nya di Citywalk Sudirman, yang terletak di kawasan segitiga emas Jakarta, atau tepatnya di Jl. Mas Mansyur. Terdiri dari berbagai tipe ruang yang disesuaikan dengan kebutuhan, Zodiac menyajikan kualitas sound system yang sangat prima. Dijamin, Anda akan mampu beraksi layaknya penyanyi profesional, karena teknologi tata suara yang sangat modern tersebut mampu meningkatkan kualitas suara kita. Ada empat jenis ruang yaitu Silver, Gold, Platinum, dan VVIP. Jika Anda datang berenam, maka silver room sudah cukup untuk bersenang-senang dengan rekan-rekan. Tetapi, jika Anda ingin mengundang klien atau mengadakan meeting dengan jumlah sekitar 40 orang, maka kami menyarankan mengambil ruang VVIP. Ini bukan sekadar ruangan karaoke, tetapi dilengkapi function room yang dapat digunakan untuk cocktail, bahkan standing dinner.
Ruangan ini benar-benar mampu merepresentasikan kebutuhan klien untuk kesan profesional tetapi tetap ramah. Kecanggihan teknologi tata suara tersebut masih ditambah lagi dengan kualitas layanan makanan dan minuman yang mendapat perhatian serius. Terus terang, jarang sebuah karaoke memiliki kualitas makanan yang lezat, namun tidak demikian dengan Zodiac. Berpengalaman di dunia hospitality melalui Tomodachi yang sudah terkenal dengan kelezatan makanannya, Zodiac benar-benar memperhatikan kualitas makanannya, sehingga Anda dijamin tidak akan kelaparan saat bersenang-senang di sana. Pesan ruang sekarang, dan mulailah menggabungkan pekerjaan dan kesenangan. [Adv/ Foto: NBY MataHati]
ZODIAC KTV Karaoke • Citiwalk Sudirman 2nd Fl. • Jl. K.H Mas Mansyur no. 121 – Jakarta Ph: 021.2555.6625
foot print d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
108
Bagian Dua-Selesai
Phuket
Eksotika Pantai, Pulau, Hingga Kehidupan Malam
foot print Naskah dan Foto: NBY MataHati
www.matahatiphotography.com
Phang Nga, Eksotisme Pulau Karang Hari kedua, dengan jemputan mobil dari travel kami menuju arah utara. Perjalanan darat yang ditempuh sekitar dua jam, membawa kami sampai di kawasan nasional Phang Nga Bay. Dari pelabuhan, kami menyewa long tailed boat, yang menjadi ciri khas transportasi di sana. Long tailed boat adalah perahu nelayan tradisional yang cukup panjang. Cukup menampung 10--12 penumpang dengan motor tempel yang baling-balingnya menyatu bersama pipa cukup panjang. Keahlian kemudi dilakukan manual dengan menggeser atau menaik-turunkan baling-baling ini, sesuai arah yang diinginkan. Melewati hutan bakau lebat yang menjorok hingga ke tengah laut membuat pemandangan seperti film dokumenter Discovery Channel di layar kaca. Setelah sekitar setengah jam, kita dapat melihat pulau-pulau karang kecil yang berserakan di sekitar arah laju perahu. Pemandangan adventure semakin terasa, mengingat kembali setting perburuan dan aksi laga James Bond yang dibintangi oleh Roger Moore dalam filmya The Man with the
Golden Gun. Ya, kawasan pariwisata ini kemudian lebih dikenal sebagai James Bond Island. Hingga sekarang disebut begitu mendompleng promosi gratis dari film blockbuster agen spionase Inggris tersebut. Perahu kami berlabuh di sebuah ceruk dengan pasir putihnya. Kaki yang telanjang menaiki jalan setapak dan membawa kami melihat pulau kecil dengan nama James Bond Island. Ikon pariwisata yang mampu mengangkat ratusan ribu turis datang setiap tahunnya, hanya untuk melihat keunikan sebuah karang terjal sedikit menyerupai piramida terbalik. Saya menikmati pemandangan di sekitar dan berpikir cukup keras untuk mengabadikan pulau kecil ini dari sudut pandang seni fotografi, bukan seperti kebanyakan foto seperti yang ada di brosur pariwisata. Setelah menikmati pulau karang James Bond, perjalanan dilanjutkan kembali dengan perahu, mengarungi laut yang di kelilingi puluhan pulau karang kecil. Cuaca yang berkabut menambah mistis penglihatan ke pulaupulau kecil di kejauhan. Kamera saya atur untuk menam-
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
109
foot print
bah suasana pagi yang hangat. Sampai akhirnya, kami berlabuh di sebuah pulau yang terkenal sebagai perkampungan nelayan, Panyee. Perkampungan ini sebagian besar dihuni masyarakat muslim yang menggantungkan hidup dari laut di sekitarnya. Rumah-rumah panggung yang bagian dasarnya menyatu dengan laut memberikan kesan pemandangan tersendiri nan unik. Melihat sebuah keluarga yang mandi langsung di depan beranda rumah mereka, membuat saya tersenyum.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
110
James Bond Island Cuaca yang berkabut menambah mistis penglihatan ke pulau-pulau kecil di kejauhan.
Banyaknya turis yang mendatangi perkampungan nelayan ini. Hal itu yang menyebabkan pola hidup perekonomian mereka berubah. Rumah-rumah disulap juga untuk melayani kebutuhan cenderamata para turis. Selain melaut untuk menjaring ikan, saya pikir penghasilan utama mereka sekarang beralih menjaring dolar wisatawan. Kesopanan kepada wisatawan dijaga dengan baik. Wisatawan tidak ditarik-tarik untuk mampir atau disodori produk pajangan mereka. Kita merasa nyaman. Kalaupun tertarik dengan barang pajangan, kita sendiri yang datang ke warung tersebut dan bertanya tentang barang tersebut. Saya akhiri petualangan selama dua hari menjelajah pantai-pantai eksotis dan pulaupulau karang dengan menyantap makan siang di kampung nelayan Panyee. Saatnya untuk kembali ketanah air, dan bersiap untuk petualangan berikutnya. Selain pulau-pulaunya yang indah, pariwisata negeri gajah putih banyak didongkrak oleh keberadaan entertainment kehidupan malamnya. Perasaan itu tidak berlebihan. Ketika matahari mulai terbenam di ufuk barat, pergantian suasana begitu terasa. Makan
foot print “Ladyboys” setelah pertunjukan Simon Cabaret. Ladyboys adalah istilah lokal untuk pria yang telah berubah menjadi wanita (transgender).
malam yang eksotik, mulai dari oriental, sea food hingga makanan tradisional khas Thailand, dan juga makanan “aneh”, seperti goreng belalang, jangkrik, bahkan jenis kecoak juga tersedia sepanjang jalan di pantai Patong. Bangla Road, sebuah jalan yang terkenal di Patong memberikan suasana kental kehidupan malam ala Phuket. Di kawasan jalan itu banyak sekali kita jumpai bar dan diskotik, yang menawarkan pertunjukan unik go-go girls yang menari dekat palang (pole dancing) ataupun sebuah meja (table dancing). Keunikannya makin terasa, karena penari atau para penghibur bukanlah kalangan “normal” seperti yang kita kira. Mata ini hampir terus menerus harus di-kucek untuk meyakinkan diri, apakah para penghibur malam di sana manusia seperti dalam benak yang wajar. Phuket sendiri (Patong Beach) menempati urutan ke-3 komunitas gay dan lesbian terbanyak, setelah Bangkok dan Pattaya. Membahas kehidupan malam ala Patong, tidak mungkin bisa gamblang. Baiknya, pengalaman saya diuraikan secara datar tanpa dramatisasi, walaupun pengalaman pribadi itu, bahkan bisa lebih dari fantasi yang akan pembaca pikirkan. Ketika bulan setengah, sisa langit yang masih berawan karena hujan baru saja reda. Di kawasan Hotel Royal Paradise kita jumpai para gay dan lesbian yang menikmati kehidupan mereka. Saya sendiri mendapat sapaan yang sangat simpatik dari para gay, yang menawarkan perkenalan atau hanya salam selamat malam saja.
Wajah kadang harus ditegakkan dan berpura-pura melihat bulan, untuk menyembunyikan rona merah karena darah yang naik di pori-pori wajah. Menuju jalan besar Rat-U-Thit membuat hati lebih tenang, karena bisingnya kendaraan dan taksi “tuk-tuk” yang memang suka ngebut dan membunyikan musik sangat keras melalui sistem audio mereka. Berbelok ke arah kanan, menyusuri Bangla Road, tempat bar Rock Hard dan Tiger Entertainment adalah ekstasi suasana malam, di sekitarnya bercampur antara wanita penghibur, gay, lesbian, dan ladyboys (julukan transgender di sana) membuat sulit untuk berpegang teguh pada paradigma kelaki-lakian saya yang normal. Puncak ekstasi saya malam itu adalah pergi melihat pertunjukan Simon Cabaret, yang benar-benar melengkapi pengalaman wisata malam di Patong Beach. Setelah dihibur orkestra selama kurang lebih 90 menit, para ladyboys yang menjadi bintang-bintang utama malam itu berjajar di sepanjang jalan keluar. Meminta foto bersama adalah pengalaman yang sepertinya wajib dilakukan oleh para pengunjung. Dengan rata-rata 100 baht untuk tip kepada ladyboys yang diajak berfoto, kita seolah-olah sudah mendapat sertifikat, bahwa kita sudah pernah berkunjung ke Phuket. Foto itu nantinya akan menjadi legitimasi, bahwasannya kita sudah mengunjungi Phuket lengkap dengan kehidupan malamnya, lebih daripada saksi stempel Visa On Arrival pada paspor kita.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
111
advertorial Foto: Š NBY MataHati
Kalicaa Villa
Pilihan Berlibur Ke Ujung Barat Jawa Jakarta–Tanjung Lesung, Perjalanan Penuh Kejutan Dari Jakarta, saya berangkat agak siang karena meeting baru berakhir lepas makan siang. Alhasil, saya baru bisa memasuki jalan tol dalam kota menuju merak pukul 13.00 siang. Akan tetapi, justru karena itulah jalan tol lumayan lengang, sehingga saya bisa melenggang nyaman. Sepanjang jalan saya sudah begitu banyak rencana untuk mengeksplorasi daerah tersebut. Apalagi kalau bukan hasil lautnya. Ini adalah pengalaman pertama saya ke daerah Tanjung Lesung, sehingga belum begitu tahu kira-kira kejutan apa yang akan saya dapatkan di sana. Saya keluar dari pintu tol Serang Timur menuju Pandeglang. Kebetulan, hari itu merupakan pembukaan MTQ tingkat Provinsi Banten, sehingga jalanan cukup padat dan membuat perjalanan kami tersendat. Lepas dari Serang yang menjadi ibukota Provinsi Banten, kami melewati jalanan yang tidak begitu besar tetapi cukup mulus. Hari sudah mulai gelap sehingga kami tidak dapat menikmati pemandangan sepanjang jalan tersebut.
Kejutan yang Menyenangkan jika Anda punya waktu terbatas, dan benar-benar sudah sangat membutuhkan liburan menyegarkan sekaligus menyenangkan, saya sarankan untuk berkunjung ke Kalicaa Villa yang terletak di Tanjung Lesung Resort. Sebuah kawasan resort terpadu di ujung barat pulau Jawa. Berikut pengalaman liburan saya.
Tiba di resort, matahari sudah benar-benar tenggelam. Segera saja kami menuju ke Bale-Bale restoran yang terletak persis di pinggir pantai. Santap malam kami terasa jauh lebih nikmat, entah karena memang kualitas masakannya yang lezat atau karena suasana resort yang membuat pikiran ini menjadi begitu rileks. Saya tidak membuang waktu di restoran, dan segera balik ke vila. Begitu memasuki vila, suasana nyaman segera tercipta berkat penggunaan material natural. Vila kami terdiri dari tiga kamar berukuran besar lengkap dengan plunge pool, living room dan kitchenette. Saya menyandarkan diri di sofa besar sambil membuka novel tipis yang belum sempat dibaca di Jakarta. Tanpa terasa, saya mulai terkantuk-kantuk, sehingga buru-buru masuk ke kamar untuk beristirahat.
advertorial Surya Namaskara, Memanfaatkan Energi Matahari Pagi Pukul lima pagi, Pak Nung dari room division sudah menjemput saya untuk Yoga. Kami sengaja memilih latihan di pantai. Begitu matahari sudah menampakkan diri, saya mulai menghirup udara perlahan dan dalam, hingga terasa menghangatkan paru-paru. Surya Namaskara yang terdiri dari sembilan gerakan tersebut saya ulang sekali lagi. Tetapi, kali ini Pak Nung juga ikut mencoba latihan. Bagi sebagian besar orang, Yoga dianggap sulit dilakukan, kenyataannya justru sebaliknya. Namun bagaimanapun juga tetap diperlukan latihan yang rutin. Usai Yoga saya menuju restoran untuk makan pagi. Wah, memang udara pantai yang bersih dan suasana liburan yang rileks membuat saya jauh lebih bisa menikmati makan pagi. Hari ini, saya juga mendapat kesempatan untuk memasak bersama Chef Bisri, kepala dapur Kalicaa Vila. Saya sengaja minta disediakan bahan-bahan yang ada di sekitar resort. Alhasil, hari itu saya mendapatkan White Snapper yang masih segar, mangga muda yang ditanam sendiri, kemangi, tomat, dan serai. Demi melihat bahan-bahan tersebut, saya langsung tercetus ide untuk membuat Salsa, tetapi dengan sentuhan bahan yang terdapat di resort tersebut. Pukul 10 pagi, Chef Bisri sudah siap dengan berbagai bahan dan bumbu masakan. Saya mulai dengan membuat fillet kakap putih. Ikan yang masih segar tersebut menghasilkan daging yang kenyal dengan bau khas laut. Setelah saya lumuri dengan garam dan merica, lalu saya diamkan sejenak. Sementara itu, Chef Bisri sudah mempersiapkan bumbu-bumbu sehingga saya tidak perlu mencincang lagi, kecuali serai dan mangga muda. Ikan yang sudah dimarinade, lalu di goreng dengan sedikit butter sekitar tiga menit sembari di bolak-balik. Saus salsa tersebut kemudian saya tempatkan di atas ikan yang masih panas. Perlahan, butter dari saus meleleh dan menyebarkan wangi butter yang creamy. Akhirnya, makan siangpun menjadi sangat berkesan. Apalagi Chef Bisri juga memasak dua menu andalannya untuk kami “kepiting sarani dan spicy chicken with rice�.
Foto: Š NBY MataHati
Setelah isti- Begitu memasuki vila, saya bisa melanjutkan rahat sejenak, saya segera disergap interior eksplorasi ke Ujung memutuskan untuk Kulon, tempat terdan lansekap resort menikmati segarnya dapat badak bercula air plunge pool di satu yang sudah langyang mengutamakan vila kami. Segelas ka. Atau Anda juga penggunaan material jus jeruk asli hasil dapat menyeberang perasan sudah siap ke gunung Krakatau natural. menyegarkan diri, yang pada 1883 lesembari meregangkan badan di kolam renang. tusannya mengguncangkan dunia. Selain itu, Memuaskan diri di kolam renang adalah salah di seputar resort, Anda juga dapat melakukan satu cara yang saya sukai, terutama ketika aktivitas snorkeling maupun diving. Tetapi udara terik. Saya tidak menghindari matahari, sungguh sayang, keesokan harinya saya harus bahkan menyukai panasnya, terutama saat pulang ke Jakarta pagi-pagi sekali, sehingga berlibur di pantai. tidak sempat untuk menikmati aktivitas-aktivitas tersebut. Hal yang pasti, saya akan merenSayangnya waktu saya terbatas. Dari canakan berkunjung ke Kalicaa segera. [M] informasi petugas front office, sebenarnya kita
rehat
Frederick Sitaung
Anak Bangsa Berprestasi
dari Pedalaman Papua Foto:
K
isah ini ada di pedalaman Poepe, Papua. Di sana, hidup seorang guru SD bernama Frederick Sitau’ dengan menyandang NIP 132038736. Dia datang pada 1992 dari Tana Toraja, ketika berusia 21 tahun. Menginap sebentar di tempat bibinya di Merauke, Frederick langsung mengikuti pendidikan ala militer selama dua bulan: merayap, berlari, berguling, dan terendam lumpur.
114 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Frederick Sitaung lahir dan besar di Rante Pau, Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Setamat Sekolah Pendidikan Guru Rante Pau (1992), ia merantau ke Merauke menjadi guru. Di tahun itu pula dia diterima sebagai calon pegawai negeri sipil, dengan tugas pertama mengajar di pedalaman Poepe, Distrik Okaba. Entah saat itu dia sudah mengetahui atau belum, Sekolah Dasar yang akan menjadi tempat mengajarnya terletak jauh di pedalaman Papua. Tepatnya di kampung Poepe, Desa Welputi, Kabupaten Merauke. Hingga tahun 2007, satu-satunya akses menuju ke sana dari Merauke dengan motor selama delapan jam–melewati jalan setapak di hutan yang hanya bisa dilewati jika cuaca tidak hujan–sampai ke Distrik Okaba. Dua kali sepeda motor mesti dinaikkan perahu untuk menyeberang Sungai Kumbe dan Sungai Bian. Dari Okaba, perjalanan dilanjutkan menggunakan sepeda motor selama tiga jam, ditambah dua jam mendayung.
Foto: Doc. Pribadi
Ini cerita mengenai pengabdian dan tanggung jawab. Cerita yang seharusnya diwariskan oleh setiap orang tua kepada anaknya agar sedari kecil setiap anak bisa mengetahui mengenai makna jati diri. Cerita mengenai kasih. Karena menurut Frederick Sitau’ itulah yang paling penting, jauh melebihi materi.
Tentunya, ketika kali pertama menginjakkan kaki di sana, Frederick tidak mengetahui bahwa kelak ia akan tinggal dan menjadi satu-satunya guru merangkap Kepala Sekolah untuk seluruh murid dari kelas 1 hingga 6. Dia juga berprofesi sebagai mantri-bidan dan pendeta di hari Minggu. Tinggal di daerah pedalaman sebagai guru di alam yang masih ganas dan masyarakat masih belum tersentuh pendidikan selama 15 tahun, bukan hal mudah bagi manusia “biasa-biasa” saja. Bahkan, putra-putri asli daerah itu yang sudah relatif maju pun tidak sanggup bertahan menjadi guru di sana. “Tidak ada guru yang bisa bertahan lama di sini”, ungkapnya. “Kebanyakan dari guru-guru itu hanya bertahan maksimal setahun, dengan waktu yang lebih banyak dihabiskan di bar-bar dan lokalisasi terdekat ketimbang di kelas.” “Kitorang di sini butuh guru, bukan burung!” Demikian lelucon yang populer di masyarakat Merauke, Papua, untuk mengolokolok guru yang sering kabur dari sekolah. Kisah guru yang kabur dan membiarkan murid tanpa guru adalah gambaran lumrah di pedalaman Merauke.
rehat
pintar memberi pengertian kepada orang tua agar menyekolahkan anaknya”, tutur Frederick yang belum pernah pulang ke Rante Pau sejak bertugas di Poepe. Saat ujian setiap tahun juga pekerjaan berat. Frederick harus mengantar murid ke Desa Welputi yang ditempuh dengan mendayung selama dua hari.
Tinggal Di Huma Ia adalah seorang guru (baca pegawai negeri) yang hingga sekarang memiliki rambut sebahu. Frederick kemudian menikah dan mempunyai dua orang anak. Seperti penduduk asli Poepe lainnya, bersama anak dan istrinya, Frederick tinggal di huma dengan dinding dari kulit pohon sagu. Ada semacam rutinitas ketika malam, membakar batok kelapa di dalam rumah untuk mengusir nyamuk. “Baygon yang harganya mahal itu tak berpengaruh dan nyamuk seakan kebal dengan bahan kimia”, alasannya.
Pengawas sekolah yang tak berfungsi, menyumbang kian amburadulnya pendidikan. “Banyak pengawas sekolah yang tak pernah tahu lokasi sekolah yang diawasinya. Mereka tak pernah datang dan membiarkan guru-guru meninggalkan sekolah”, kata Frederick Sitaung (36), satu-satunya guru yang mengajar di SD Poepe, Merauke, sejak 16 tahun terakhir.
Penuh Dedikasi Tinggi
Frederick juga tahu mengenai peristiwa berdarah Desember 2000 lalu, ketika ratusan orang tewas saat perang terbuka antara aparat dan para pendukung penaikan bendera Bintang Kejora. OPM adalah hantu baginya, yang bisa muncul tiba-tiba dari tengah rimba. “Hal itu membuat seluruh penduduk kampung di sini hidup dalam awas”, katanya.
“Kebanyakan dari guru-guru itu hanya bertahan maksimal setahun, dengan waktu yang lebih banyak dihabiskan di bar-bar dan lokalisasi”.
Frederick Sitau’, seorang guru di pedalaman Papua–tepatnya di Poepe, Merauke–dan menjadi salah satu potret guru di Indonesia yang memberikan pengorbanan besar, penuh dedikasi tinggi terhadap bidang pendidikan di Indonesia.
Konsistensinya luar biasa dalam mengabdikan diri selama 15 tahun untuk mencerdaskan anak bangsa yang berada jauh dari peradaban modern. Dia mampu menginspirasi dan menjadi teladan bagi profesi guru di manapun, khususnya di Indonesia. Frederick memberi pemahaman dan pandangan baru mengenai tanggung jawab, dedikasi, dan kecintaan seorang guru terhadap anak didik dan profesinya. Lalu, apa yang bisa ditawarkan dari sebuah kampung di tengah rimba yang masih terbelakang dan tak terjangkau listrik? Banyak kisah yang membuat dada terasa sesak. Ia bersama murid-muridnya pernah didera kelaparan selama dua minggu dan bertahan hidup hanya dengan memakan kelapa dan rebusan daun singkong tanpa garam, karena seluruh orang dewasa di sana pergi berburu. Atau, ketika mengajak berkelahi seorang pegawai pemerintahan untuk mendapat motor sebagai kendaraan dinas. Pada suatu waktu, ketika Frederick dihadapkan dengan seorang orang tua murid yang marah dengan busur terentang ke arahnya menunggu dilepaskan. Ketika itu dia hanya berkata, “Kalau kamu bunuh saya, di sini saya akan jadi pahlawan. Tetapi kalau saya bunuh kamu, di sini kamu jadi penghianat...”, kata-kata yang meluncur dari mulutnya itu membuat orang tua tersebut lantas menyarungkan kembali busurnya dan menangis. Menjadi guru di pedalaman tak mudah. Suami Agustina Somolangi (35), harus gigih mencari murid ke hutan setiap tahun ajaran baru. “Setelah liburan, anak-anak banyak yang tak kembali, mereka asyik di hutan. Murid baru juga harus dicari, kami harus
Dia berharap agar upaya yang telah dilakukannya ini dapat memberikan kontribusi untuk mempersatukan bangsa Indonesia. “Saya berharap rakyat Indonesia dapat mendukung upaya-upaya yang saya lakukan dalam menggerakkan perekonomian dan pembangunan di Papua yang punya potensi sumber daya manusia dan alam luar biasa ini”, katanya.
Dapat Uang Untuk Murid Sebagai penutup, seorang guru ini mendapat hadiah uang sebesar Rp 25 juta dan bercerita mengenai istrinya yang sakit ginjal dan maag akut. Frederick “ngos-ngosan” membiayai beban hidup keluarga dengan gaji plus tunjangan Rp 1,8 juta. “Ini pilihan hidup saya, apapun harus dihadapi”, ucapnya. “Uangnya bisa dipakai untuk Bapak dan berobat isteri saja nanti di Merauke.” “Tidaklah, Pak. Murid-murid saya butuh seragam dan buku baru. Lagi pula tiga ruangan kelas yang kami tempati sudah hampir roboh. Nanti saja kalau ada sisa, baru saya akan berobat,” kata Frederick. Sebenarnya hadiah itu adalah donasi pendidikan dari salah satu penyedia layanan seluler telekomunikasi di Indonesia. Tapi, uang itu dipakainya untuk memotivasi dan meningkatkan prestasi para siswa yang diasuh Frederick. “Semoga uang itu dapat lebih memotivasi dan meningkatkan prestasi para siswa di sekolah”, alasannya. Frederick ingin membantu mengembangkan potensi masyarakat Papua, antara lain potensi putra-puri Papua. Sudah terbukti, di berbagai ajang kompetisi nasional maupun internasional, putraputri Papua mampu menunjukkan kehebatannya. “Saya berharap, terus lahir putra-putri Papua yang berprestasi tinggi.Saya akan tetap menjadi guru di Poepe sampai dipindahkan atau pensiun”, kata Frederick. [Affan Safani Adham]
115 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Foto: Doc. Pribadi
cerpen
Oleh: Endah Sulwesi
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
116
Setangkai Soneta
C
ukup lama aku tertegun di antara deretan rak sembari mendekap buku tipis itu. Ada keharuan dan rindu yang tiba-tiba menggelegak. Setahun sudah kita tidak bertemu dan aku masih menyimpan sajak darimu itu. Sajak yang kini menjadi judul buku kumpulan puisimu yang terbaru: Setangkai Soneta. Dan sajak itu masih untukku. Kubuka kembali halaman sebelas, tempat kutemukan sajak itu: Setangkai Soneta: untuk R Mataku membasah. Pemandangan di dalam toko buku itu mengabur, namun secara perlahan justru memperjelas kembali semua kenangan tentangmu dalam benakku. Tadinya aku yakin, hanya satu hal yang sanggup membuatku meninggalkanmu: pernikahan. Tetapi waktu itu aku keliru. ***
Sejak awal sudah kukatakan, lebih tepatnya, kuperingatkan, bahwa jangan pernah bicara cinta kepadaku. Sudah lama aku tak lagi percaya pada perasaan itu. Hubungan kita hanya sebuah relasi saling membutuhkan. Istilah biologinya, simbiosis mutualisme. Bukan sesuatu yang serius berlandaskan cinta. Apalagi sampai harus berakhir di pelaminan. Bahkan aku pun menolak untuk menyebutnya dengan istilah pacaran. Teman tapi mesra atau TTM malah mungkin lebih pas. Kita hanya dua orang teman baik. yang terkadang–baiklah, cukup sering–melakukan hal-hal mesra. “Apakah karena aku sudah beristri?” tanyamu suatu kali. Sungguh, bukan itu masalahnya. Statusmu yang beristri dan beranak tiga, sudah kuketahui sejak mula. Sebagai penyair paling terkenal di negeri ini, kau tak mungkin menyembunyikan fakta itu dariku. Kau juga tidak pernah memakai siasat “hubungan dengan istriku sedang memburuk” ketika mendekatiku. Cara basi itu, kau paham betul, tidak akan berhasil denganku. Kau lebih percaya pada kekuatan sihir yang terdapat dalam puisi-puisimu. Kau tahu betul, aku pasti lumpuh total di bawah gelombang kata-kata indahmu. Itulah mengapa kusebut engkau penyairku, panggilan mesra yang menurut pengakuanmu–demi arwah Chairil Anwar, aku tidak percaya–baru aku saja yang melakukan itu. Sesungguhnya semua bermula dari syair-syairmu yang memikatku, membuatku tergila-gila dan takluk. Terutama sajak-sajak
cintamu yang telah kugumuli jauh sebelum aku benar-benar menggumuli dirimu di sebuah kamar hotel yang temaram di tepi laut dengan debur ombak terdengar samar-samar. Aku tak akan melupakan malam indah itu. Malam pertama kalinya kita benar-benar bercinta dengan lembut sekaligus dahsyat. Permainan cinta yang berakhir dengan sebuah jeritan tertahan dariku. Bukan persoalan mudah menyeretmu ke kamar itu. Namun, dari pengalamanku selama ini dengan para kekasih gelap, semuanya hanya perkara waktu, sebab pada dasarnya semua lelaki adalah bajul, hanya kualitasnya saja yang berbeda-beda. Tetapi, namanya bajul ya tetap buaya. Tetap bedebah. Tidak akan menolak diberi suguhan lezat dan gratis pula. Maksudku gratis adalah tanpa tuntutan apa-apa. Tanpa komitmen. “Cinta, maksudmu?” Kamu bertanya sembari memainkan helai-helai rambutku yang jatuh di dada telanjangmu. Waktu itu kita baru usai bercinta. Mataku separuh terpejam. Irama jantungku sudah kembali berdetak teratur setelah sebelumnya berdebur-debur selaksa tambur. Kau membawaku ke puncak ombak dan kemudian mengempaskanku di pantai dengan kenikmatan yang melegakan, membuatku mengantuk. “Please, Rama, jangan bicara cinta”, bisikku. Kau bisa melakukan hal ini dengan siapa pun. Siapa yang tahu? “Mengapa? Kau takut jatuh cinta?” Napasmu yang hangat menyentuh cuping telingaku. Seketika, lenyaplah rasa kantuk di pelupuk mataku. Pembicaraan intim ini mulai membuatku jengkel. Aku suka ngobrol mesra sepanjang itu tidak menyinggung-nyinggung soal cinta. Tahu apa para lelaki tentang cinta? Hah! Jangan mengaburkan kesan antara gairah berahi dan cinta. Serentak aku berdiri dan bergegas membawa tubuh telanjangku ke kamar mandi. Mungkin dengan siraman shower, semua omong kosongmu akan hanyut ke laut. *** Dari jarak sepuluh meter menjelang toko buku yang merangkap kafe itu, aku sudah bisa memastikan seluruh areal parkir penuh. Itu artinya aku akan terpaksa memarkir mobilku di halaman restoran India yang terdapat di seberang toko buku tersebut. Sudah kuduga,
117
cerpen
cerpen d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
118
acara launching buku puisi Karina ini akan dipadati undangan. Selain karena penyairnya cantik molek dan wangi, juga karena faktor pembahasnya, penyair Rama Nehru. Kamu. Konon, Karina sendiri yang memilihmu sebagai pembedah bukunya karena gadis itu penggemar beratmu. Itu terlihat jelas pada puisi-puisinya yang meniru habis gayamu. Nama Karina sebagai penyair, jujur saja, sebelumnya tidak pernah kukenal. Setelah kamu cerita tentang launching buku ini, barulah aku berusaha mencari tahu siapa ia. Sejumlah entri di internet, membawaku kepada puisi-puisinya yang bertebaran di beberapa milis sastra serta blog pribadinya.
Ah, dia cuma seorang cewek yang tergila-gila puisi cinta, lalu mencoba mencipta, tapi merasa sudah pantas menyebut dirinya penyair.
Ah, dia cuma seorang cewek yang tergila-gila puisi cinta, lalu mencoba mencipta, tapi merasa sudah pantas menyebut dirinya penyair. Puisinya gombal semua. Picisan. Dangkal. Kalau cuma modal cantik, main sinetron saja. Sungguh, kalau bukan karenamu, aku tidak akan datang ke sini.Tiba di dalam kafe dengan cahaya temaram itu, kudapati hampir seluruh kursi telah dihuni. Mataku beredar mencari peluang dan melihat sebuah tangan melambai ke arahku. Dengan lega aku menghampiri undangan itu. Aku mengenali siluetnya. Ayu. Kuhempaskan tubuhku di hadapan Ayu. Seorang pria berambut gimbal di sebelahnya mengangguk ramah, yang kemudian kutahu namanya Niskala. Mungkin pacar baru Ayu. Sialan, Ayu selalu saja berhasil menggaet bronis, brondong manis. Setelah memesan es capuchino, kutulis pesan singkat untukmu, mengabarkan bahwa aku sudah di tempat acara. Aku tidak melihat dirimu di antara tetamu. Sinar redup lampu-lampu membuat semua yang terlihat bagai siluet. Mungkin saja di antara mereka ada beberapa yang kukenal sebagai sesama penikmat sastra. Namun, tampaknya masing-masing sibuk dengan teman bicaranya. Kabut yang terbentuk dari asap rokok, semakin menambah suram suasana. Tempat yang agak terang hanya di bagian depan yang kuduga sebagai tempat berlangsungnya talk show nanti. Masih dua puluh menit lagi. Bip. Datang balasan darimu. “Aku di ruang manajer kafe, lagi briefing”. “Oke. Sampai ketemu, ya”, jawabku. Lalu seiring kedatangan pesananku, seorang gadis manis membuka acara. Ketika namamu disebutkan, tanpa sadar aku menahan napas, terkenang percintaan kita semalam. Aroma tubuhmu, rasanya, masih melekat di penciumanku. Semalaman kau memelukku seolah tak ingin melepaskanku. Tak lupa, sebuah puisi kau bisikkan di telingaku. Sebuah puisi cinta tanpa kata “cinta”. Puisi yang kau tulis di pesawat yang membawamu ke Jakarta tadi. “Kuberi judul, Setangkai Soneta”, ujarmu. Aku benar-benar mabuk anggur kata-katamu. Mabuk dalam kesadaran penuh, bahwa semua yang kau ucapkan adalah rayuan semata. Suara riuh tepuk tangan menyadarkanku kembali. Aku ikut bertepuk tangan dan tersenyum. Tatapanmu sejenak berkeliling. Apakah kau sedang mencariku? Dari
tempat dudukku, dirimu cukup jelas terlihat. Mestinya kau juga bisa melihatku. Tetapi, kau belum melihatku. Kuhirup minumanku satu tegukan, berharap memperoleh sedikit ketenangan dari cairan berwarna cokelat itu. Namun, hingga acara berlangsung setengah jalan, aku masih belum juga tenang. Akhirnya tadi kau melihatku, meski hanya sedetik dan hanya sekali itu saja. Selanjutnya, kau tak pernah menoleh lagi ke arahku. Aku jadi tidak yakin, benarkah tadi kamu melihatku atau cuma perasaanku saja. Kamu kelihatan begitu gembira. Di sebelah kananmu duduk manis sang penyair jelita yang sebentar-sebentar melemparkan senyum genitnya kepadamu. Dalam uraianmu, kau banyak melontarkan pujian. Kau menyebut Karina sebagai seorang penyair berbakat yang sajak-sajaknya--meski sederhana--tetapi punya sentuhan yang dalam. Cuih! Rasanya aku ingin meludah. Bisa-bisanya kau berkata demikian padahal baru semalam, di kamar hotel tempatmu menginap, tempat kita menginap, kau jelas-jelas bilang bahwa puisi-puisi Karina itu menyedihkan. Bukan berarti membuat sedih, tetapi “menyedihkan” mutunya. Kau bahkan dengan kejamnya berkata, “Masih lebih bagus SMS-mu, Ra”. Kita lantas bersama-sama menertawakannya dengan geli.
“Oke. Jam berapa pesawatmu?” “Jam 7.20. Jadi, subuh sudah harus berangkat dari hotel.”
cerpen
“Besok pagi aku pulang”, ucapmu lagi.
Aku mengangguk. “Selamat jalan. Hati-hati, ya”. Aneh. Mengapa kita jadi demikian kaku? *** Kira-kira satu kilometer lagi aku tiba di rumahku. Sudah hampir tengah malam. Sebentar lagi portal masuk ke kompleks tempat tinggalku bakal ditutup. Kutekan pedal gas lebih dalam. Namun, saat berikutnya mendadak kuinjak rem. Sekonyong-konyong aku teringat charger ponselku tertinggal di kamar hotelmu. Tadi aku lupa menanyakannya padamu. Benda itu sangat penting. Aku harus mengambilnya sekarang juga, sebab aku tak memiliki charger cadangan.
Lalu, mengapa sekarang kau mengatakan hal yang sama sekali berbeda? Dan mengapa kau tidak pernah berpaling ke arahku? Mengapa kau bersikap seolah-olah tidak pernah melihatku di ruangan ini? Aku gelisah di kursiku. Akhirnya aku tidak tahan lagi ketika melihatmu mencium pipi Karina di akhir acara sebagai ucapan selamat. Aku berdiri dan melangkah cepat ke toko buku. Di balik sebuah rak, kutenangkan perasaanku. Aneh. Mengapa aku begini? Apa yang terjadi denganku? Entah berapa lama aku di situ ketika tiba-tiba kamu muncul di hadapanku. “Hai….”, katamu pelan, nyaris berbisik tetapi cukup membuatku terkejut, sama sekali tak menyangka kau akan menemukanku. Aku diam saja, berusaha tak memandangmu. “Kenapa, Ra?” Kau melangkah pelan menghampiriku. “Nggak apa-apa. Aku cuma nggak tahan asap rokok di sana”. Aku berusaha menampilkan sekilas senyum sambil berharap suaraku tak terdengar gugup. Saat itu aku membenci diriku.
Kutekan satu kali bel di pintu kamarmu yang sempat menjadi “kamar kita” kemarin. Kutunggu kau muncul di lubang pintu. Kau pasti akan terkejut. Kupijit sekali lagi tombol mungil dari logam itu setengah menit kemudian. Lalu pintu itu terkuak dan kamu ada di baliknya dengan mulut ternganga seperti yang sudah kuduga. “Rara? Ada apa?” Kamu belum juga membuka pintu itu dan membiarkanku masuk. Aneh. “Aku mau ambil charger-ku. Semalam ketinggalan”, sahutku. “Boleh aku masuk?” Sebelum kamu sempat menghalangiku, aku sudah mendorong daun pintu lalu menerobos masuk. Kamarmu masih seperti semalam. Redup. Cahaya hanya datang dari televisi yang dibiarkan menyala. Tentu aku harus menyalakan lampu untuk bisa menemukan charger-ku. Klik!. Dalam sedetik kamar menjadi terang benderang. Apa yang kulihat di atas tempat tidurmu telah membuatku nyaris pingsan. Aku tentu tidak salah lihat. Dia benar-benar Karina. Tidak mungkin aku keliru mengenalinya, meskipun bidadari itu hanya berbalut sehelai selimut. Aku ingat, malam itu aku tak jadi membawa pulang charger-ku. Aku langsung berbalik meninggalkan kamarmu. Meninggalkan dirimu, selamanya, meski kau tak pernah bicara tentang pernikahan denganku. *** Aku masih termangu. Kudekap Setangkai Soneta itu ke dadaku dengan perasaan tak menentu. Klender, Februari 2010.
119 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Lekas-lekas kuputar haluan, balik kanan menuju hotelmu. Aku coba menghubungimu, tapi teleponmu tidak aktif. Tadi kita pulang sendiri-sendiri. Aku tidak mungkin mengantarmu ke hotel. Suasana tidak mendukung. Seluruh dunia meyaksikan kita. Tiba di hotel, tak ada pilihan lain bagiku kecuali langsung ke kamarmu, karena teleponmu masih tidak aktif. Kamarmu terletak di lantai lima. Tentu saja aku masih ingat nomornya: 510. Selintas sempat tebersit pikiran nakal di kepalaku untuk tidur semalam lagi bersamamu.
cerber
Oleh: Dewi Tresnowati
Bagian Tiga
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
120
“Maka itu, nanti Puang beli vaksin dan obatan-obatannya, biar dia tetap bisa kerja di sini, Puang.” Bang Erka mulai dengan aksi promosinya. “Dia sudah pengalaman di Tangerang dan sekitarnya dalam membuatkan program vaksinasi untuk ayam, jadi Puang tak perlu pusing-pusing buat program sendiri, kan?” “Jangan khawatir!” Puang mengangguk-angguk. “Jadi, dokter siapa namanya tadi?” “Ranti!” jawabku seketika, seraya menyerahkan sebuah kartu namaku, yang langsung diterima Puang dan dibacanya. “Oo…Dokter Hewan Ranti Aryani!” Puang menatapku lekat. “Jadi, Dokter Ranti punya program vaksinasi yang bagus? Kalau begitu tolong buatkan programnya, karena besok ada bibit ayam masuk dua puluh ribu ekor. Saya mau pakai vaksin dan obat dari Dokter Ranti semua, yang penting harga ekonomis dan servis kesehatan ayam memuaskan”. “Wah…terima kasih, Puang!” ujarku gembira bukan main, karena baru pertama berkunjung ke peternakan ini dan langsung dapat order. “Saya siapkan program lengkapnya dan besok pagi saya antar ke sini, Puang!” Puang tersenyum ramah dan menepuk-nepuk bahuku. “Dokter Ranti sudah menikah?” Aku menggeleng.
“Ah, kalau kau jadi menantuku, ayamku sehat terus ini nanti. Bukan begitu, Dokter Erka?” Kulirik Bang Erka yang hanya tersenyum simpul. *** Malam Minggu ini, untuk pertama kalinya setelah lima bulan di Makassar, Bang Erka mengajakku menghabiskan waktu di Pantai Losari. Kami duduk bersila di bibir pantai sambil menikmati es pallubutung dan pisang ijo jajanan khas Makassar. Refreshing sederhana ini merupakan hal yang benar-benar nikmat bagiku, setelah lelah selama beberapa bulan sibuk mencari pelanggan. “Ranti, aku heran sama kau. Kenapa, kau mau dipindah ke sini dan kelihatan enjoy sekali? Apa kau nggak sedih jauh dari pacarmu?” tanya Bang Erka tiba-tiba. “Pacar?” Aku menoleh dan menatap Bang Erka. “Aku nggak punya pacar, Bang!” “Ah, macam mana si insinyur perikanan yang orang Bali itu?” Aku menggigit bibir. Hmm, rupanya Bang Erka masih ingat betul laki-laki yang paling kucintai dan menjadi kekasihku selama masa kuliah dulu. Namun, akhirnya meninggalkanku dan menikahi gadis Bali pilihan orang tuanya. Sesaat kenangan pahit itu menjengukku lagi.
“Memang”, ujarku jujur seketika. “Gila, kau Ranti!” “Sudahlah, jangan bicarakan itu lagi ya, Bang? Aku sudah happy sejak di sini!” pintaku. “Baguslah kalau begitu!” “Ya… hidup ini kan pilihan, tergantung kita mau ke mana, Bang. Mau ingat masa lalu terus dan berlarut-larut dalam kekecewaan bisa, mau melupakan kegagalan dan menyongsong hari esok yang lebih indah juga bisa. Bukan begitu, Bang?” “Iya sih…” Bang Erka rasanya setuju dengan pendapatku, tapi nada bicaranya kurasakan setengah hati. “Nah, aku pilih melupakan Komang dan lari ke sini untuk menyongsong hari esok yang lebih indah, Bang”, tegasku, sambil menyuapkan sendok es pallubutung ke mulutku. “Oh ya, ngomong-ngomong abang sendiri, kenapa masih sendiri, bang?” Bang Erka terdiam sejenak. Sementara, dalam hati aku amat berharap laki-laki batak tampan ini akan menjawab hal yang kurang lebih sama sepertiku, karena sesungguhnya sejak di sini, aku mulai nyaman bersamanya! “Aku alergi sama perempuan!” jawabnya cuek kemudian. “What?! Alergi?” Pandangan laki-laki batak tampan ini mendadak kosong. “Perempuan kebanyakan brengsek!” Telingaku panas mendengarnya. “Jadi, abang pikir aku pun begitu?” aku mendelik, pura-pura marah. Dia tak menjawab, membuatku penasaran. *** Garuda yang kutumpangi mendarat di Sam Ratulangi dengan mulus. Inilah untuk kali pertama aku melakukan outside duty-ku seorang diri ke Manado, setelah dua kali sebelumnya aku ditemani Bang Erka mengenal lokasi dan para peternak di daerah sini. Kuseret koporku dari baggage claim, menuju tempat pemesanan taksi. Tak lama setelah mendapatkan kupon taksi yang akan membawaku ke sebuah hotel, aku bergegas keluar menuju tempat antrian taksi.
cerber
“Alaamak… kasihan kali kau, Ranti!” Bang Erka menggeleng-gelengkan kepalanya sambil menatapku. “Dari awal aku sudah curiga, jangan-jangan kau pelarian saja mau kerja di sini”.
“Ranti!” kudengar seseorang memanggilku, dan rasanya suaranya tak begitu asing bagi telingaku. Tapi aku juga tak yakin sepenuhnya bahwa pemilik suara itu ada di sini sekarang. “Ranti!” Aku menoleh. Komang! Komang telah di sampingku dan menarik tanganku. “Kamu di sini juga?” Matanya yang bagus menatapku. Tatap yang penuh akan sinar kerinduan. Barangkali dia bahagia bisa bertemu denganku tanpa sengaja di tempat ini. Aku bisa benar merasakannya. Hatiku mendadak resah, bertemu dengan bekas kekasihku dulu ini. “Ya, aku sedang ada urusan di sini.” Ujarku sambil menghindar dari bola mata indah itu. Aku benar-benar takut jika aku kembali seperti dulu, kembali mencintainya. Sementara, sejak menginjakkan kakiku di bumi Sulawesi ini, aku telah mengubur dalam-dalam semua kenangan tentang dirinya. “Apa kabar?” tangannya terulur padaku. “Baik!” aku membalasnya, dan ia menggenggamnya erat-erat. “Aku sekarang menetap di sini, Ranti”. Aku hanya mengangguk-angguk. “Aku kangen sama kamu!” Aku menelan ludah. “Kamu tinggal di mana, Ranti?” tanyanya penuh selidik. Aku terdiam. Sungguh, aku enggan menjawabnya, karena aku sudah berjanji tak ingin berhubungan lagi dengannya setelah hubungan kami berakhir dengan baik-baik saat dulu dia menyatakan niatnya akan menikahi Putu Desi, perempuan Bali pilihan orang tuanya. Untunglah, taksi yang kupesan segera mengajakku pergi. “Maaf, Komang. Aku harus buru-buru pergi, taksiku sudah siap!” Aku menarik tanganku yang ada dalam genggamannya. Laki-laki itu tampak kecewa, tapi aku tak peduli. Kulambaikan tanganku sambil buru-buru menyerahkan koporku pada supir taksiku, dan masuk ke dalam taksi. Perlahan tapi pasti taksi ini meluncur, mengantarku menuju kota Manado, menuju hotel tempatku menginap selama beberapa hari di sini. Tiba di hotel, aku segera check in, lalu aku minta tolong petugas hotel untuk memesan rent car agar dapat mengantarku menuju poultry shop dan peternakan selama diriku bertugas di sini. Bersambung
121 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
“Komang Wirayeta? Dia sudah menikah sama orang Bali lagi, Bang. Sebulan sebelum aku berangkat ke sini”, jawabku lirih, dengan perasaan sedih.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
122
suara hati
Ini Pilihan Hidupku
Masa Kecil yang Bahagia Benar kata orang, hidup itu sebuah pilihan. Sebagai manusia, kita hanya diberi pilihan oleh Tuhan untuk menjalani hidup seperti apa yang kita jalani. Pilihan hidup itu sudah ditentukan di saat kita kecil dahulu. Ketika kecil, kita punya cita-cita ingin menjadi apa saat besar nanti . Tetapi, hidup tak semudah yang dijalani. Banyak hal yang muncul dan menjadikan perjalanan hidup penuh arti. Seperti perjalanan hidup yang kupilih saat ini. Sebut saja aku Raphael. Ketika kecil aku menjalani hidup seperti anak kecil pada umumnya. Hidup pada sebuah keluarga yang berlandaskan agama kuat. Punya orang tua yang menyayangi, punya saudara perempuan yang selalu menjadi teman bermain dan bertengkar. Sebuah kehidupan masa kecil yang sangat normal. Apa yang membuat perjalanan hidupku saat kecil menjadi tidak biasa, berkaitan erat dengan menjadi orang seperti apa aku sekarang.
semua sepupuku sudah hadir (perbandingan umur kami tidak begitu jauh, antara 3--5 tahun).Kebetulan, orang tua Ilham sedang pergi. Aku tidak begitu ingat dari mana hal itu bermula. Tapi, semua sepupuku yang hadir di sana sudah half naked. Wajar, anak seusia kami membuka baju karena mungkin udara yang panas di siang itu. Tetapi yang tidak wajar mereka saling berpelukan di atas tempat tidur, layakanya orang dewasa melakuan hubungan intim. Kita semua telanjang saat itu. Meski umurku masih terlalu dini untuk mengalaminya, tapi itulah yang terjadi. Sekumpulan anak laki-laki yang tidak tahu apa yang diperbuat, dapat mengubah kelangsungan hidup mereka. Aku tidak pernah menyesali semua itu. Ada sebuah perasaan nyaman yang timbul di saat aku melakukan hubungan badan yang pertama aku alami dengan sejenis di usia yang masih sangat belia. Sejak hari itu aku tahu, bahwa aku telah memilih jalanku sebagai seorang gay.
Hubungan intim yang kami lakukan tidaklah berhenti sampai di situ saja. Kami sering kami melakukan meski tidak secara bersama-sama.
Saat kecil dulu, aku sangat senang bermain dengan para sepupu. Kami sangat senang bermain sepeda, berpetualang dengan imajinasi anak-anak, Ketika itu film super hero yang sedang ngetren adalah Satria Baja Hitam. Kami sangat mengidolakan tokoh super hero yang berasal dari negeri Jepang tersebut. Kami juga sering bermain rumah-rumahan, makan bersama, nonton acara TV bersama-sama. Semua hal yang kualami begitu wajar dalam kehidupan anakanak. Hingga suatu peristiwa terjadi dan mengubah petualangan masa kecilku. Seperti hari biasanya, aku yang saat itu berumur 7 tahun, berkunjung ke rumah salah satu sepupuku bernama Ilham. Ketika aku berkunjung ke sana,
Hubungan intim yang kami lakukan tidaklah berhenti sampai di situ saja. Kami sering kami melakukan meski tidak secara bersama-sama. Terkadang hanya aku dan Ilham Ilham dengan sidik, Sidik dengan aku, atau sidik dengan dika. Kita seperti bertukar pasangan, karena memang tidak ada ikatan persaan yang terjadi di antara kami. Hanya untuk menutupi kebutuhan seks kami di saat masih terlalu muda. Seiring bergulirnya waktu, kami tumbuh menjadi lelaki dewasa. Dan rahasia ini masih tersimpan rapat hingga sekarang, sampai aku menulis tentang curahan hatiku ini. Orang tua kami pun tak menyadari apa yang terjadi di antara kami, anak-anaknya. Padahal, tempat kami biasa melakukan hubungan intim di rumah kami sendiri. Hal itu terus berlansung hingga aku masuk sekolah menengah atas.
suara hati 123 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Ketika kita dapat membaca dan belajar dari setiap peristiwa hidup yang menimpa diri sendiri, maka itu sebagai anugerah terindah. Ketika kita mampu menyikapi dan memaknai peristiwa yang menimpa kehidupan orang lain, maka itu sebagai keuntungan besar. Semoga kita menjadi orang yang beruntung dan berguna bagi sesama. Andai waktu bisa diputar kembali, mungkin ada keinginan untuk kembali ke tempat terindah itu, rahim ibu, sehingga aku tak jadi begini.
suara hati Dari Kent Aku Mulai Tertarik
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
124
Aku mengalami (mimpi basah) pertama saat duduk di bangku kelas 2 SMP, dan itu terjadi di rumahku sendiri. Awalnya, aku belum mengetahui apa itu gay sebenarnya. Hal yang aku tahu, aku hanya melakukan hubungan seks dengan sesama laki-laki. Aku juga belum pernah tertarik pada pria saat berumur 7 tahun itu. Hanya saja, jika saudara perempuanku sedang bermain Barbie, aku sangat tertarik terhadap Kent, sang pacar Barbie. Sesekali aku memperhatikan tubuh Kent yang atletis. Terkadang, aku juga menanggalkan pakaiannya, penasaran apa yang ada di balik bajunya dia. Dari situlah aku mulai tertarik terhadap laki-laki. Dalam kehidupan berkeluarga aku tetaplah laki-laki seperti pada umumnya. orang tuaku mendidik aku sebagai anak laki-laki. tidak ada yang salah dari mereka tentang bagaimana mendidik aku. Meski keluargaku bukan keluarga sempurna. Kedua orang tuaku berpisah ketika aku masih duduk di kelas 6 SD. Keputusan berat yang harus ibuku ambil ketika itu. Tapi, untungnya aku dan dua saudara kandungku mengerti hal itu. Meski adik lelakiku masih kecil saat itu dan dia sangat memerlukan figur seorang ayah.
Tertutup Ke Keluarga, Lebih Terbuka Ke Teman Itulah kenyataan hidup. Ketika di masa persidangan perceraian kedua orang tuaku, ibu menjadi sosok dan tulang punggung keluarga. Aku sangat bersyukur atas apa yang telah dia ajarkan kepadaku, tentang pengalaman hidup, kesabaran dalam menghadapi cobaan, tentang hal-hal kecil yang menjadikan aku lebih dewasa. Dalam masa praperceraian dan di saat aku mulai masuk SMP inilah aku justru mulai tertutup terhadap keluarga, dan lebih terbuka kepada teman-teman. Hal itu semata-mata aku lakukan karena tidak mau ibuku tahu siapa aku sebenarnya. Aku tidak mau menambah beban pikiran ibuku yang sudah cukup banyak, seakan membuatnya susah untuk
bernapas. Aku seperti memakai topeng jika berada dalam rumah. Aku tidak mau ibuku terluka lagi dengan kekecwaan jika dia tahu siapa aku sebenarnya. Dari hal seperti ini aku banyak mendapat pelajaran tentang kehidupan. Kehidupan seksualku tak seliar seperti gay kebanyakan. Itu dikarenakan, sejauh ini aku hanya melakukan “hubungan” dengan para sepupuku. Meski dia sudah menikah dan punya anak, kami melakukannya secara sembunyi-sembunyi. Hanya kami berdua yang tahu. Dialah orang pertama melakun hal itu kepadaku. Lima tahun aku hidup tanpa satu “hubungan” dengan siapapun. Selama itu aku terus mengontrol gejolak hasrat yang sering kali muncul. Selama itu aku terus mencari siapa diri aku sebenarnya. Meyakinkan apa yang pernah terjadi padaku, itu adalah sebuah pilihan yang aku pilih untuk hidup ini. Aku terus mencari seseorang yang tepat untuk aku bagikan perasaan ini kepadanya. Selama lima tahun itu aku menyimpulkan, bahwa seks tak menjadi hal yang aku cari dalam kehidupanku di dunia ini. Aku menyadari, bahwa cinta kasih adalah hal yang sangat penting di dunia ini. Tetapi, tetap saja aku masih belum bisa menemukan cinta sejati yang aku idamkan itu. Mungkin suatu saat aku akan menemukannya. Sekali lagi, pilihan hidup itu ditentukan ketika kita tidak tahu kapan pilihan itu datang untuk kita. Karena, kita tidak pernah dapat menyadarinya hingga hal itu telah terjadi. Aku tidak pernah menyesal atas hal-hal yang telah terjadi padaku sekarang. Karena, aku percaya Tuhan tidak menciptakan pilihan itu tanpa sia-sia. Dan meski itu adalah sebuah kesalahan yang terdapat di ajaran agama. Tetap saja, aku yakin ceritaku ini bisa menjadi pelajaran untuk orang-orang yang ada di dekatku. Aku sudah memilih jalan hidupku seperti ini. Aku bisa menikmati setiap hentakan langkah demi langkah yang aku ayunkan untuk menatap masa depanku, tentunya dengan jalanku sendiri. [TDA-Oleh Jun]
apa aja ada!
customer service telp. 021-927 77 800 mms/sms: 0857 1172 7800
familia d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
126
Pengasuh
Dra. Henny E. Wirawan, M. Hum., psi., QIA Psikolog dan Psikoterapis Praktek dengan perjanjian hubungi 0811139270
Ada Apa
dengan Anak Saya? Saya seorang ibu, punya seorang anak pria yang sudah berumur 27 tahun. Tetapi hingga di usia itu, tak pernah sekalipun melihat anak saya menggandeng atau membawa wanita sebagai “teman� yang dapat dikenalkan kepada keluarga. Saya jadi sangat khawatir. Justru dia lebih banyak teman lelakinya. Setiap datang ke rumah yang dibawa selalu teman lelaki. Itu langsung dibawa ke kamar. Melihat keadaan ini saya semakin khawatir terhadap sikap dan perilakunya. Sebagai seorang ibu saya jadi curiga. Apakah anak saya memang tak tertarik kepada wanita melihat dari gelagatnya? Apa tanda-tanda seorang pria itu gay? Bagaimana saya harus bersikap dan bertindak kepada anak saya, mengingat dia sudah cukup dewasa?
Kecurigaan dan kekhawatiran sang ibu memang beralasan. Karena pada umumnya seorang pria dewasa akan menunjukkan ketertarikan kepada wanita dewasa juga. Pada usia 27 tahun, seyogianya ia sudah mempunyai pilihan, wanita dewasa mana yang akan menjadi pendampingnya di kemudian hari. Sudah menjadi kebiasaan juga untuk pria yang sudah memiliki pilihan membawa calonnya untuk diperkenalkan kepada orang tua. Akan tetapi, kalaupun belum membawa teman wanitanya ke rumah, belum tentu ia tidak mempunyai teman wanita, dan belum tentu juga ia dapat dikatakan gay. Seorang gay tidak serta merta terdeteksi dari banyaknya teman laki-laki yang diajak ke rumah, dan masuk ke dalam kamar. Memang patut dipertanyakan alasan si anak melakukan hal tersebut. Tidak lazim, tetapi juga tidak cukup bukti untuk menuduh bahwa anak tersebut adalah gay. Langkah paling tepat untuk menanggulangi persoalan ini sebelum berlarut-larut adalah bertanya langsung kepada anak.
Beda yang sangat mencolok dari seseorang yang gay dan tidak gay hanyalah pada orientasi seksualnya saja. Individu gay tidak menyukai dan tidak bisa terangsang atau jatuh cinta dengan lawan jenisnya. Selebihnya sikap, cara bicara, tata busana, dan sebagainya belum tentu berbeda. Ada juga memang yang menunjukkan sinyal tertentu lewat perilaku dan tata busana atau cara bicaranya, tetapi tidak semua gay seperti itu. Jadi, memang agak sulit untuk dipastikan, kecuali oleh orang yang sudah sangat berpengalaman. Ada baiknya ibu berbicara baikbaik kepada sang anak. Minta waktu untuk berkomunikasi di dalam situasi santai. Suasana yang dibangun akan sangat menolong ibu untuk menerima informasi apapun, termasuk apabila kecurigaannya itu benar. Selanjutnya, sebelum berbincang, tetaplah berhatihati. Apakah yang kira-kira akan menjadi reaksi ibu jika ternyata dugaannya benar? Apakah ibu akan marah atau akan meratapi nasib atau akan menerimanya? Semua itu harus dipertimbangkan dan dipersiapkan dulu, agar ibu lebih tegar menghadapi alasan apapun dari si anak.
email: beauty@dsarimagz.com
Salma Dian Priharjati Pakar Totok Aura Dian Kenanga
Sulit Orgasme Mbak Yanti yang baik‌! Masalah mbak ini rasanya tak terlalu sulit mengatasinya. Karena, jika tak salah, masalah ini baru terjadi akhir-akhir ini saja ya? Artinya memilah dan memilih penyebabnya belum memerlukan seorang profesional. Persoalannya hanya tinggal mbak mau jujur atau tidak mengakui adanya penyebab itu? Dan seberapa jauh mbak bertekad mengatasi masalah yang telah mbak identifikasi? Pertama-tama kenali dulu dengan pasti, apakah masalah yang mbak alami kesulitan orgasme atau berkurangnya sensivitasnya terhadap rangsangan. Dua hal ini penting untuk dikenali Karena, dengan demikian mbak mudah mengenali, apakah ini faktor biologis atau psikologis. Jika sudah diidentifikasi, mbak tinggal menanganinya dengan urutan yang benar. Ada beberapa faktor biologis yang patut mbak perhatikan, bahkan waspadai. Hal yang menyebabkan kepekaan klitoris berkurang bahkan hilang, misalnya operasi sekitar panggul yang mengakibatkan kerusakan jaringan syaraf, mengkonsumsi obat-obatan yang efeknya mengganggu sistem syaraf, metabolisme hormonal, serta gangguan pembuluh darah, dan lainnya. Hal ini harus diatasi, mengingat sensivitas klitoris mutlak harus terjaga karena sentuhan langsung ke daerah ini secara teori yang memicu orgasme. Aspek yang tidak kalah pentingnya adalah faktor psikologis yang sangat beragam. Masalahnya, dari mulai rasa bersalah, prasangka buruk terhadap pasangan, kecemasan, hilangnya percaya diri terhadap bentuk tubuh, atau keseringan masturbasi yang menghadirkan perbedaan antara fantasi yang kerap diciptakan dengan kenyataan dan sebagainya. Gangguan psikologis ini akan mempengaruhi otak kecil kita untuk memperoleh orgasme, termasuk memasung kepekaan klitoris. Jika ini masalahnya, maka bukan hanya Totok Aura Tubuh yang diperlukan Mbak Yanti, tapi terapi psikologis juga. Tak perlu ke psikiater, tapi cukup dengan terapi
alkan saya Mba Dian, perken h menikah suda Yanti (35 tahun) orang anak. a du ai ni ru dan dika mengalami ya sa , an ng ka Bela rgairah dan be ng masalah kura an orgasme. sulit mendapatk totok aura vagina Apakah dengan likan gairah dan dapat mengemba li? mba orgasme saya ke Yanti-Jakarta
Illahiah dengan beribadah berdasarkan agama mbak, serta terapi komunikasi bersama pasangan. Sementara, faktor tekanan psikologis serta fisik, mbak dapat meminta bantuan sepenuhnya dari kita. Di gerai kita sendiri tidak ada menu jasa terapy Totok Aura Vagina. Karena kita yakini, segala keluhan fisik itu tidak berdiri sendiri. Oleh karena itu, Totok Aura Vagina kita masukkan dalam rangkaian Totok Aura Tubuh. Dan terapi ini juga bermanfaat bagi pria untuk meningkatkan vitalitas. Mengapa demikian? Karena Totok Aura Tubuh wilayah sasarnya adalah seluruh tubuh (kecuali wajah dan payudara), yang tidak saja mampu mengembalikan keselaran kerja sistem tubuh. Akan tetapi, juga mampu mereposisi susunan saraf yang mempengaruhi kepekaan seksualitas, termasuk mengembalikan idealitas metabolisme hormonal penerima terapi, serta menggurah vagina yang sering mengeluarkan aroma tak sedap. Lebih jauh lagi, terapi ini juga dapat mengembalikan elastisitas vagina dan mampu melepaskan stres. Sehingga kemampuan menata emosi terhadap gangguan psikologis yang menyebabkan seseorang sulit orgasme akan mudah diatasi. Mungkin kedengarannya cukup berlebihan, tetapi setelah mbak mencoba mungkin mbak dapat merasakan manfaatnya. Insya Allah, karena seumur Mbak Yanti seharusnya sedang seru-serunya... bukan begitu mbak?
kecantikan
Kirimkan pertanyaan Anda seputar masalah kecantikan ke:
127 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Layanan Konsultasi
hukum Layanan Konsultasi
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
128
Kirimkan pertanyaan Anda seputar masalah Hukum, ke: email: hukum@dsarimagz.com
Pengasuh Dyah Arum M. SH, MH. Dosen FISIP UNAS Jakarta (dmuninggar@yahoo.co.id)
Cegah Anak dari Tindak Kekerasan dan Kejahatan
A
khir-akhir ini semakin marak berita di media masa mengenai kasus kekerasan dan kejahatan dengan korban anak-anak. Kekerasan dan kejahatan terhadap anak biasanya dilakukan orang dewasa, baik yang sudah dikenal oleh si anak maupun yang belum. Jenisnya pun beragam, antara lain penculikan dengan tujuan pemerasan terhadap orang tuanya, pelecehan seksual, paedofilia, pemerkosaan, bahkan diakhiri dengan pembunuhan terhadap korbannya. Menyedihkan sekali, karena korban-korbannya bukan hanya anak-anak jalanan atau anak terlantar, tetapi juga anak-anak yang berasal dari lingkungan baik, dan pelakunya juga orang-orang baik yang sudah mereka kenal. Peristiwa kekerasan, pelecehan seksual, dan penistaan yang menimpa anak-anak disebut dengan istilah Child Abuse.
Child abuse dapat berupa tindakan brutal yang dilakukan oleh orang dewasa kepada anak-anak di bawah umur, misalnya berupa tindakan: Penculikan dan penyekapan • Pelecehan seksual • Penyiksaan • Paedofilia (tindakan sodomi) • Pemerkosaan • Pemerkosaan yang diakhiri dengan pembunuhan Masih banyak lagi contoh-contoh lainnya. Perbuatan tersebut dapat dilakukan oleh orang-orang yang sama sekali tidak dikenal oleh si anak (orang asing), maupun orangorang yang sudah dikenal si anak, baik dari lingkungan keluarga dekat, keluarga jauh, lingkungan tempat tinggal, lingkungan sekolah maupun lingkungan tempat berma-
Sebenarnya apa akar permasalahan dari kasus-kasus hukum tersebut? Jika kita memperhatikan atau mengikuti acara berita kriminal siang di salah stasiun televisi swasta, maka sang host selalu meneriakkan yel-yel yang kira-kira berbunyi, “Kejahatan terjadi karena ada kesempatan bagi pelakunya, waspadalah... waspadalah”. Ini menyiratkan, bahwa suatu tindak kejahatan dapat terjadi di mana dan kapan saja. Korbannya dapat siapapun dan pelaku siapapun. Selama ada kesempatan atau situasi-kondisinya memungkinkan seseorang untuk melakukan niat jahatnya yang terkadang juga timbul seketika saat itu juga, tanpa terencana. Kesibukan masyarakat (terutama di daerah perkotaan), dewasa ini semakin melunturkan nilai-nilai kebersamaan dan kekeluargaan, serta empati terhadap sesama dan terhadap lingkungan sekitar. Masyarakat cenderung acuh dan cuek memperhatikan keadaan sekitarnya tempat dia berada. Bahkan, di saat mengetahui peristiwa kejahatan pun, kadang mereka berlaku apatis, tak acuh, dengan berbagai alasan. Antara lain, takut menjadi korban ikutan, ada pula yang tidak mau repot dan ribet jika dijadikan saksi kelak di kantor polisi maupun di persidangan. Perilaku masa bodoh dan tak acuh inilah yang antara lain menyuburkan terjadinya tidak kejahatan di Indonesia. Selain itu, kesibukan orang tua bekerja mencari nafkah juga bisa menjadi penyebab, karena mereka cenderung kurang memperhatikan anak-anak di rumah. Tidak terlalu peduli dengan siapa anak-anak mereka bermain dan bergaul. Sementara, untuk kasus yang menimpa anak-anak jalanan, tentu saja karena tidak atau kurang perhatian terhadap anak-anak jalanan, baik dari lingkungan terdekat maupun masyarakat sekitar. Perlindungan terhadap anak dari sasaran child abuse ini sebenarnya sudah diupayakan seoptimal mungkin di tanah air kita. Perlindungan tersebut berupa tindakan preventif dan represif. Untuk tindakan represif, pemerintah sudah menyiapkan berbagai perangkat hukum untuk mengatasinya. Dimulai dari pembuatan berbagai aturan hukum hingga penjatuhan hukuman pidana penjara yang setimpal bagi para pelakunya. Sementara, untuk tindakan preventifnya, pemerintah dan masyarakat telah mengantisipasi terjadinya trafficking, child abuse, eksploitasi anak, pelanggaran hak anak dengan
hukum
Contoh-contoh kasus kekerasan dan kejahatan ini, misalnya kasus paedofilia yang dijalankan oleh Babe terhadap anak-anak jalanan di Jakarta. Ternyata, hal itu sudah berlangsung dalam kurun waktu lama dan memakan korban jiwa hingga belasan anak. Kemudian, ada lagi pelecehan seksual yang dilakukan oleh guru terhadap muridnya, oleh ayah terhadap anak kandungnya, pemerkosaan anak-anak yang dilakukan oleh tetangga yang sudah dikenalnya. Masih hangat beritanya adalah kasus pemerkosaan yang dilakukan pria misterius terhadap anak-anak di Bali.
Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia yang di dalamnya memuat pasal-pasal tentang perlindungan anak. Juga dengan adanya Konvensi tentang Hak Anak (Convention on The Right of The Child). Pemerintah Indonesia telah meratifikasi dengan Undang-Undang No. 39 Tahun 1999 dan Keppres No.38 tahun 1990. Pada UU 39/1999 tentang Hak Asasi Manusia ada bagian tersendiri yang mengatur mengenai Hak Anak, yaitu pasal 52 sampai dengan pasal 65: •
Pasal 52 (1) menyatakan, bahwa setiap anak berhak atas perlindungan oleh orang tuanya, keluarga,masyarakat dan negara;
•
Pasal 54 menyatakan, bahwa setiap anak yang cacat fisik dan atau mental berhak memperoleh perawatan, pendidikan, pelatihan, bantuan khusus atas biaya negara untuk menjamin kehidupannya sesuai dengan martabat kemanusiaan, meningkatkan rasa percaya diri, dan kemampuan berpartisipasi dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara;
•
Pasal 58 (1) menyatakan, bahwa setiap anak berhak untuk mendapat perlindungan hukum dari segala bentuk kekerasan fisik atau mental, penelantaran, perlakuan buruk atau pelecehan seksual selama dalam pengasuhan orang tua/walinya/pihak manapun yang bertanggung jawab atas pengasuhannya;
•
Pasal 64 menyatakan, bahwa setiap anak berhak untuk memperoleh perlindungan dari kegiatan eksploitasi ekonomi dan tiap pekerjaan yang membahayakan dirinya sehingga mengganggu pendidikan, kesehatan fisik, moral, kehidupan sosial dan mental spiritualnya;
•
Pasal 65 menyatakan, bahwa setiap anak berhak untuk memperoleh perlindungan dari kegiatan eksploitasi dan pelecehan seksual, penculikan, perdagangan anak, serta dari berbagai bentuk penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya. Juga tersurat pada UUD 1945:
•
Pasal 34 (1) yang menyatakan bahwa, fakir miskin dan anak-anak terlantar dipelihara oleh negara;
•
Bab XA (pasal 28a sampai dengan 28j) tentang Hak Asasi Manusia; menunjukkan bahwa bangsa dan Pemerintah Indonesia concern terhadap perlindungan anak.
Selain itu telah dibentuk pula berbagai lembaga independen seperti Komnas HAM, KPAI, dan sebagai wujud kepedulian masyarakat, banyak pula Lembaga Swadaya Masyarakat yang peduli terhadap masalah anak di Indonesia. Tentu saja yang paling utama kepedulian kita terhadap anak-anak, baik anak sendiri, anak-anak yang ada di sekitar lingkungan kita, maupun lingkungan yang lebih luas lagi. Jika tidak memungkinkan, maka usahakan untuk memperhatikan dan lebih empati terhadap anak-anak yang ada di sekitar lingkungan kita berada.
129 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
innya, atau lingkungan tempat bekerja (bagi anak-anak jalanan yang berprofesi sebagai pengamen, pemulung, atau peminta-minta ).
finansia
Pengasuh Alviko Ibnugroho, MM. RFC. RIFA. AAAIJ Financologist
Pentingkah Mengukur
Kekayaan?
(Bagian 2 - Selesai)
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
130
Banyak orang bermimpi dan berusaha mengejar kekayaan. Segala upaya, bahkan terkadang jalan tidak benarpun dilakukan banyak orang agar dapat menambah kekayaan. Masyarakat kita masih memandang, kekayaan sebagai simbol kesuksesan seseorang dalam menjalani kehidupan. Pertanyaannya adalah sudah kayakah Anda? Jika sudah, berapa besar kekayaan kita, jika belum, mengapa Anda mengatakan belum? Pernahkah kita mengukur kekayaan kita saat ini?
J
ika Anda masih berada pada tahap pertama dalam pengelolaan kekayaan, maka prioritas utama adalah meningkatkan penghasilan serta mengurangi kekayaan. Pada kenyataannya, kita selalu memilih untuk mengurangi pengeluaran dibandingkan meningkatkan penerimaan. Ternyata, jika Anda resapi lebih dalam lagi, mengurangi penerimaan jauh lebih sulit dibandingkan menambah pendapatan. Penting bagi keluarga untuk selalu menghitung arus kas setiap bulannya, sehingga kita dapat memantau berapa besar surplus atau defisit yang terjadi pada kondisi keuangan kita. Ada suatu pertanyaan bagi Anda terkait kondisi ini, “Apa yang Anda lakukan jika mendapat tambahan dana sebesar 10 juta rupiah?” Pertanyaaan ini sering saya lontarkan ke setiap peserta seminar perencanaan keuangan. Jawaban yang saya dapat, seperti saya kutip dibawah ini: Si “A” membelanjakan uangnya 10 juta untuk membeli PDA terbaru. Sementara, si “B” membelanjakan uang 10 juta untuk membeli sebuah sepeda motor. Kita sering terjebak dalam proses pengumpulan kekayaan. Bagi si “A”, pembelian PDA dianggap sebagai proses pembentukan kekayaan, padahal tidak. PDA hanya membentuk gaya hidup saja, motorlah yang diakui sebagai kekayaan. Jika Anda mulai mencapai tahap mengumpulkan kekayaan, maka yang harus diperhatikan adalah pilihlah investasi sesuai dengan karakter kita, dan dalam berinvestasi ada beberapa prasyarat:
b. Prasyarat Pengetahuan. Investor perlu mengetahui halhal dasar dari investasi dan instrumen yang digunakan. Seperti besarnya risiko, karakter diri dalam berinvestasi, likuiditas, dan lain-lain. c. Prasyarat Mental. Investor harus tahan menghadapi fluktuasi dalam investasi dan tidak mudah tergoda untuk bertindak buru-buru, baik dalam menghadapi keadaan yang menyenangkan atau tidak menyenangkan. Pada tahap mempertahankan kekayaan, terpenting di sini Anda mulai memikirkan perencanaan jangka panjang demi kelangsungan hidup. Dan mempertahankan standar kehidupan yang telah diraih, seperti persiapan pensiun, pendidikan tinggi anak kita, dan biaya kesehatan kita di masa depan. Untuk itu diperlukan perhitungan perencanaan keuangan yang tepat dan pemilihan instrumen investasi yang baik, agar semua keinginan kita bisa terwujud tanpa khawatir dengan inflasi yang ada.
finansia
Dalam tahap ini kita lebih mengarah kepada pembagian kekayaan untuk orang-orang yang kita cintai. Distribusi kekayaan tidak hanya dilakukan jika seseorang telah meninggal dunia saja. Dalam kehidupan saat ini pun kita perlu memikirkannya. Dalam perencanaan keuangan, proses pendistribusian kekayaan dikenal dengan istilah Estate Planning, membahas mengenai warisan, hibah, harta gono-gini, dan trust fund. Tahap ini adalah fase terakhir. Anda dalam mengelola kekayaan jangan berfokus hanya pada duniawi semata. Tetapi, wajib kita sikapi, bahwa ada suatu kehidupan lagi setelah dunia. Untuk itu, kita diwajibkan berinvestasi yang berguna bagi kita di akhirat kelak menurut keyakinan yang Anda miliki. Akhirnya hanya Andalah yang mampu mengendalikan kekayaan. Selama diri kita mengetahui jumlah kekayaan yang telah dimiliki, dan mengetahui saat ini berada pada fase ke berapa dalam proses kekayaaan, maka kit dapat menentukan arah ke depan menuju yang lebih baik. Kekayaan terukur, bukan ungkapan atau khayalan. Jalan menjadi kaya bukan dengan keajaiban saja, melainkan proses yang akan membentuk nilai kekayaan tersebut.
So... selamat menghitung nilai kekayaan Anda… Plan Your Life!
131 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
a. Prasyarat Finansial. Karena sifat investasi yang mengandung ketidakpastian dan fluktuasi, investor harus memiliki semacam “buffer” finansial. Artinya, investor harus memiliki cadangan dana yang mencukupi untuk menutupi kebutuhan rutin dan tak terduga atau yang mengganggu arus kas. Jangan mengandalkan sumber finansial yang tidak pasti untuk kebutuhan yang pasti. Jangan mengandalkan sumber finansial yang tidak rutin untuk kebutuhan yang rutin.
etiket
Pengasuh Juliana A. Hutubessy
Bahasa Sunyi 132
Kirimkan pertanyaan Anda seputar masalah etiket, ke:
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
Layanan Konsultasi email: etiket@dsarimagz.com
“Aku nggak pergi ah! Nggak punya baju nih!” Seberapa seringkah kita mendengar keluhan seperti ini terlontar dari mulut teman kita? Atau bahkan, mungkin itulah yang muncul di benak (jika saja kita mau jujur) saat berdiri di depan lemari yang pintunya menganga lebar ketika akan menghadiri sebuah acara? Padahal, di dalamnya berjejal koleksi pakaian aneka warna dan model.
Itu berarti kita membelanjakan uang untuk koleksi busana yang kurang sesuai dengan gaya hidup, bentuk tubuh, kepribadian, dan peran kita. Tanpa kita sadari, penampilan berbicara sangat lantang tentang siapa diri kita. Penampilan adalah pesan bisu yang kita pancarkan kepada orang lain di sekitar kita. Penampilan yang tepat di setiap peristiwa dalam hidup, seperti peristiwa-peristiwa di lingkungan kerja, keluarga, sosial maupun saat-saat santai sekalipun sangat penting. Tampil elegan, memancarkan aura sehat, dan tahu bagaimana mengemukakan “wow factor” setiap hari, bisa kita pelajari. Jika kita serius memperhatikan penampilan kita, mungkin saja perlu biaya lebih besar pada awalnya untuk mengoleksi sejumlah busana dengan bahan dan potongan yang agak berkelas. Tetapi, dengan trik “mix and match” yang jitu, justru kita akan jauh lebih berhemat di kemudian hari.
“Tampil Sesuai Citra yang Kita Idamkan” Jika Anda ingin orang lain memperlakukan Anda seolah tak tampak, tak penting, tak ada, kenakanlah busana yang tidak sesuai, maka mereka akan mengabaikan kehadiran Anda. Sebelum mengoreksi, mengisi kembali, atau menambah koleksi busana kita, pertimbangkan panduan berikut ini.
1. Berbusana sesuai kedudukan atau peran Jika Anda salah seorang manajer, tetapi berbusana secara sembrono, Anda cenderung diperhatikan, tetapi karena alasan yang kurang tepat. Bos akan berpikir dua kali untuk memilih Anda menduduki suatu posisi penting. Anda termasuk orang yang beruntung, jika bos Anda tipe yang memperhatikan pengembangan anggota timnya. Ia akan mengirim Anda mengikuti kursus grooming terlebih dahulu. Anda tetap men-
2. Berbusana tak jauh berbeda dari yang lain Seorang teman menceritakan, pada hari pernikahannya, warna putih hitam menjadi warna tema. Ada beberapa teman yang memutuskan untuk tampil orisinal dengan mengenakan jas berwarna hijau dan sepatu berwarna senada. Sekalipun yang bersangkutan memang terkenal trendi dalam berbusana dan berkarya di fashion industry, situasinya kurang tepat untuk menunjukkan gaya pribadinya yang asli. Menepati dress code adalah bagian dari etiket dan penghargaan kita terhadap orang lain. Memang benar, ia mendapat perhatian karena busananya, bukan karena ia respek terhadap dress code sang empunya hajat.
3. Berbusana sesuai usia Pernahkan Anda terpana, saat melintas seseorang yang berusia di atas 70-an mengenakan blus tanpa lengan bercorak macan tutul di atas legging dengan kalung sebesar rantai kapal menjuntai di lehernya, serta tatanan rambut yang menjulang tinggi? Penampilannya mengundang bisik-bisik orang sekitar karena terbilang nekat. Atau lebih tepat tidak tahu diri, mungkin.
4. Berbusana sesuai tempat atau acara Masih ingat peristiwa di Istana Negara... seorang artis diundang untuk tampil di hadapan tamu negara dalam upacara kenegaraan? Penampilan yang apa adanya layaknya di atas panggung konser membuatnya batal tampil dalam kesempatan yang dinanti-nantikan oleh banyak artis lainnya. Ia dihadang oleh protokol istana dengan alasan tidak menaati dress code. Tentu, Anda butuh busana yang Anda pertimbangkan secara cermat dan hati-hati untuk hadir di sebuah upacara dibanding tampil di sebuah acara.
5. Berbusana sesuai profesi Jika Anda seorang lawyer, busana untuk profesi ini biasanya konservatif. Saat Anda tampil di pengadilan mengenakan jas warna-warni ceria atau kemeja bercorak bunga-bunga yang meriah, orang akan mempertanyakan kemampuan Anda. Bahkan, mungkin meragukan pilihan terhadap Anda untuk mewakili mereka sebagai penasihat hukum.
Citra Diperhitungkan, Citra Juga Menjual Masyarakat kita saat ini sebagai masyarakat yang sangat visual. Kita terkondisi untuk melihat, menilai, lalu mengkategorikan orang lain yang kita jumpai. Dalam waktu 10 hingga 15 detik saja, kita mampu memberi label kepada orang lain berdasarkan apa yang kita lihat. Kesan pertama yang positif benar-benar penting. Apakah kita merefleksikan
Apa yang klien lihat dan dengar lebih dahulu dari kita? Tentu diri dan penampilan kita lebih dahulu, barulah kemudian produk atau layanan yang kita presentasikan. Citra adalah “bahasa sunyi� yang sangat membantu kita untuk meraih apa yang kita inginkan dalam kehidupan bisnis dan pribadi. Masalahnya, kebanyakan kita lebih mampu menilai ketimbang menggunakannya secara tepat dalam berkomunikasi secara visual. Seringkali kita tampil hanya karena ingin merasa nyaman saja. Pernahkan Anda bertemu dengan seseorang yang tampil kurang profesional? Ia mengenakan jeans ke acara makan malam yang elegan, mengenakan sandal saat rapat, atau bertemu klien penting di kantor kita, apalagi saat berkunjung ke kantor sang klien? Alangkah baiknya jika ia mengikuti kursus pengembangan kepribadian, agar belajar etiket yang perlu ia taati saat berada di ruang publik, kecuali jika ia sedang bersantai di rumah bersama keluarga. Jika ingin menggarap citra diri secara serius, banyak hal yang perlu kita pelajari. Mulai dari analisis warna yang membuat warna kulit menjadi lebih menonjol secara positif, konsultasi gaya atau busana sebagai wanita karier untuk peningkatan pribadi dan profesi. Sebelum berbelanja, kita perlu memulainya dengan membongkar isi lemari dan memilah-milah sesuai peran kita. Bahkan, ada sebagian yang perlu kita singkirkan dari koleksi. Perkaya koleksi dengan aksesori seperti tas, ikat pinggang, sepatu, kalung, gelang yang sesuai dengan kepribadian. Padu padankan penuh gaya dan kreatif. Tetapi, jauh dari kesan berlebihan sesuai peristiwa untuk menghindari tampilan seperti etalase toko. Saat melakukan perjalanan bisnispun, kita tidak perlu terseok-seok menyeret tas-tas berukuran besar berisi busana dan perlengkapan yang tidak perlu. Jadi, ketika menyiapkan busana dan perlengkapannya, kita perlu memperhitungkan secara cermat peristiwa apa saja yang akan kita hadiri. Jika perlu, busana yang kita bawa bisa kita kenakan untuk beberapa acara, cukup dengan mengganti padanan atau aksesorinya saja. Efisien dan efektif bukan? Tentu saja, Anda pun tetap tampil percaya diri. Itu sebabnya, banyak di antara kita yang memiliki beberapa pasang blazer, tas, dan sepatu resmi berwarna hitam sebagai warna andalan. Bros, selendang, aksesori lain pasti tidak akan meleset jika dipadankan dengan koleksi yang ini. Kita perlu belajar agar selalu menciptakan kesan, terutama kesan pertama yang positif untuk menunjang citra diri... dan tentu saja citra perusahaan yang kita wakili. Change the way that you shop Build a wardrobe full of clothes you love to wear Dress for your success
etiket
dan menampilkan corporate image secara efektif terhadap klien-klien kita?
133 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
jadi perhatian dan orang akan mendengarkan apapun yang Anda utarakan secara saksama tanpa peduli apapun yang Anda kenakan, jika Anda sekaliber Bob Sadino.
horoscope d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
134
TAURUS (21 April-21 Mei) Jangan biarkan masalah kecil yang terjadi bulan ini, nanti bisa membesar. Karena, ada pihak yang ingin menyulut api dengan bensin. Waspada terus dan selesaikan dengan baik persoalan Anda dengan pihak yang diajak berseteru. Anda dengan simbul lembu jantan, niscaya akan dapat menyelesaikan secara bijak dan hati bersih. Jika ingin berumah tangga, maka pilih pasangan bintang Capricornus, Libra, atau Virgo.
Sebagai istri: suka ke salon berhias dan merawat diri. Sebagai suami: selalu tampil rapi dan mewah. Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: waspada Keuangan: normal saja Asmara: bersabar menanti Kesehatan: perlu refleksi
Pengasuh: GUS ALIT
GEMINI
CANCER
LEO
VIRGO
LIBRA
Saatnya Anda untuk mengeksekusi sebuah bisnis baru sesuai rencana semula. Bulan ini bulan yang baik untuk memulai suatu usaha, jika Anda sudah merasa final untuk menjalankannya. Jangan bimbang dan ragu, tapi pusatkan perhatian pada kegiatan yang produktif. Jangan pula memaksakan diri, tapi bisa dipertimbangkan dengan mendengarkan nasihat para senior dan orang tua. Hatihati jika lagi pacaran, karena ada pihak ketiga yang iri hati. Pasangan tepat bintang ini adalah Leo, Libra, Aries atau Scorpio. Sebagai suami: Anda tergolong rajin belajar, pandai bicara, dan suka berkelakar. Sebagai istri: Anda seorang yang ramah dan periang, tapi tidak suka didikte.
Rasa bimbang dan ragu masih menyelimuti diri Anda dalam bulan ini. Kuatkan dan teguhkan hati untuk melangkah ke depan. Saatnya sekarang Anda mengambil keputusan yang pasti dan penuh perhitungan ketika Anda mengembangkan suatu usaha. Jangan mundur lagi, tapaklah hari esok yang lebih terang dengan semangat Anda. Orangtua dan teman-teman senantiasa mendukung Anda. Hati-hati pada tipu muslihat yang ingin menjebak Anda. Hubungan keluarga dalam keadaan baik semua yang justru dapat memotivasi Anda. Jika pilih jodoh dapat melirik mereka yang berbintang Pisces, Virgo, Taurus atau Scorpio. Sebagai istri: sangat peka dan berperasaan halus. Sebagai suami: suka merantau dan akan romantis.
Berkat usaha dan doa Anda, akan terjadi kemujuran yang tak diduga. Jika ada rezeki, jangan sombong. Jangan juga mempertontonkan kemewahan di hadapan mereka yang kesusahan. Jiwa sosial Anda pasti tersentuh melihat kondisi sosial ekonomi lingkungan Anda. Teruskan dan fokus pada usaha yang Anda lakoni sekarang ini. Pasangan Virgo tepat sesama Virgo, atau bisa dengan Scorpio, Libra, Taurus, dan Cancer. Sebagai istri: setia, jujur, dan perhatian pada suami. Sebagai suami: pandai mengatur rumah tangga dan hidup sederhana.
Pihak saudara akan datang untuk meminta pertimbangan Anda, karena Andalah tumpuan harapan mereka. Terimalah mereka, karena mereka aset Anda dalam keluarga besar. Target Anda di kantor walaupun belum selesai, tetapi Anda telah mendapatkan energi keluarga untuk lebih semangat lagi menyelesaikan pekerjaan yang belum tuntas. Karier Anda cemerlang dan akan menanjak dalam bulanbulan berikutnya. Pasangan bintang ini cocok dengan Aquarius, Leo atau Aries. Sebagai istri: tampaknya periang dan kuat pendiriannya. Sebagai suami: tidak mudah cemburu dan juga tidak suka dicela.
Prediksi satu bulan ke depan:
Prediksi satu bulan ke depan:
Jika sedang naik tangga, jangan menginjak mereka yang di bawah. Karena, jika Anda menuruni tangga akan menemukan mereka kembali. Berbuatlah yang bijak dan memperhatikan aspirasi bawahan, niscaya karier Anda akan meningkat bulan ini. Sikap Anda yang keras kepala dalam keluarga agar dikendalikan. Semua akan dapat diselesaikan dengan kepala dingin setelah melalui pembicaraan intensif. Momentumnya sangat baik dan Anda bergembira bersama keluarga dan temanteman. Mereka yang berbintang Leo dapat memilih jodoh semua golongan sebagai istri, namun akan lebih tepat jika menggaet Aries dan Sagitarius. Sebagai istri: senang pada ketenangan dan pandai mengatur rumah tangga. Sebagai suami: bersifat tegas, mesra, dan suka menolong.
Pekerjaan: wujudkan bisnis baru Keuangan: masih boros Asmara: cinta bersemi Kesehatan: gangguan pencernaan, makanlah buah lebih banyak
Pekerjaan: jangan mundur Keuangan: kurang terkendali Asmara: membara Kesehatan: segar
(22 Mei-20 Juni)
(21 Juni-20 Juli)
(21 Juli-21 Agustus)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: karier akan meningkat Keuangan: kendalikan penge luaran yang tidak primer Asmara: peluklah dan terus terang Kesehatan: perlu cek kolesterol
(22 Agustus-22 September)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: membuahkan hasil Keuangan: ada rezeki nomplok Asmara: perlu rayuan dan terus terang Kesehatan: gejala sariawan
(23 September-22 Oktober)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: semangat terus Keuangan: normal saja. Asmara: perlu intensif tukar pikiran. Kesehatan: gejala panas dingin.
~Mike Tyson~
The great question... which I have not been able to answer... is, “What does a woman want?
horoscope
Woman inspires us to great things, and prevents us from achieving them.
~George Clooney~
I had some words with my wife, and she had some paragraphs with me. ~Bill Clinton~
SCORPIO
SAGITARIUS
CAPRICORNUS
AQUARIUS
PISCES
ARIES
Hubungan Anda dengan salah seorang anak Anda terjadi mis-komunikasi. Jangan selalu menekan anak Anda, karena dia punya target ingin mengarah mandiri. Tegurlah anak Anda dengan halus, diapun akan mengerti dan memahami maksud orang tua. Jangan juga memaksakan kehendak sendiri, nanti menyesal di kemudian hari. Sementara itu, jerih payah Anda juga tidak akan sia-sia, ada rezeki yang akan diperoleh. Pilihan Anda bintang Gemini, Pisces, dan Cancer. Sebagai istri: Anda tampak ingin menang sendiri, walau perasaannya penuh kasih sayang. Sebagai suami: harus mengikuti perintahnya, namun tetap cinta dan tanggung jawab keluarga.
Pekerjaan besar menunggu Anda di depan. Tawaran kerjasama dalam bulan ini jangan ditolak. Tetapi, pelajari dan segera wujudkan dalam perhitungan bisnis yang saling menguntungkan. Hubungan keluarga sangat mesra dan menambah semangat Anda untuk melanjutkan pekerjaan yang tertunda. Teruslah berkarya secara kreatif dan inovatif, niscaya sukses selalu berada di tangan Anda. Jodoh Anda Aquarius, Libra, atau Aries. Sebagai suami: Anda tampil mewah. Sebagai istri: sifat Anda ramah, kritis, dan periang.
Bekerjalah sesuai rencana, walau ganjalan kecil masih terjadi akibat kekurangcermatan Anda sendiri. Namun, berkat dukungan keluarga dan teman-teman terdekat Anda, maka semua persoalan dapat diselesaikan dengan baik setelah melalui pertimbangan yang cukup matang. Jangan menyerah jika menemui persoalan baru, karena semua itu cobaan hidup saja. Ingat, jangan lupa berdoa dibarengi usaha dan kerja keras. Jodoh yang cocok biasanya Gemini, Libra, Virgo, atau Taurus. Sebagai suami: teguh pada tanggung jawab, mencintai istri, dan hidup sederhana, Sebagai istri: walau agak rewel, tapi tetap jaga rumah tangga harmonis dan juga hemat.
Jika Anda melakukan transaksi properti bulan ini, perhatikan penempatan dan penggunaan dananya agar dapat dilipatgandakan kembali. Kebimbangan Anda dalam bulan lalu secara bertahap mulai berkurang, apalagi rezeki sudah di depan mata. Keluarga senantiasa mendukung usaha Anda. Mereka pun juga memerlukan perhatian Anda. Jangan diabaikan saran dari keluarga, semuanya bertujuan baik. Jangan pula punya perasaan lesu, akibat obsesi di kantor belum terwujud, tapi teruslah semangat. Kalau cari calon istri atau suami, maka pilihlah sesama Aquarius atau Sagitarius. Sebagai suami: ulet bekerja, sabar, dan sosial. Sebagai istri: senantiasa gembira dan ramah.
Jadikan kritikan sebagai semangat mengembangkan terobosan baru dalam usaha Anda. Teruskan rencana Anda semula, jangan menghiraukan mereka yang iri hati. Saatnya program Anda diwujudkan dalam bulan ini. Teman sekantor dan keluarga akan mensupport penuh dan menaruh apresiasi untuk kerja keras Anda. Harus tetap hati-hati dan waspada terhadap pihak yang masih tetap berusaha ingin menipu Anda. Bintang ini condong cocok pada Cancer, Scorpio, atau Taurus. Sebagai suami: sangat mencintai keluarga. Sebagai istri: setia dan manja.
Bintang Anda bulan ini cemerlang, akan ada rezeki datang berkat kerja keras Anda selama ini, tantangan berat pun dapat dilalui. Dengan keberuntungan Anda, jangan lupa berbagi kepada fakir miskin. Jangan berhenti sampai di sana. Lanjutkan rencana semula, dan niscaya cita-cita akan tercapai. Pasangan yang cocok sesama bintang Aries, di samping Gemini, Leo, atau Sagitarius. Sebagai istri: lagi ingin bersolek dan mencintai suami. Sebagai suami: lagi menenangkan diri dan ingin jadi pahlawan.
(23 Oktober-22 Nopember)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: menyenangkan Keuangan: ada rezeki baru Asmara: perlu belaian kasih sayang Kesehatan: ada rasa kesemutan pada tangan
(23 Nopember-20 Desember)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: menggembirakan Keuangan: pundi bertambah Asmara: lagi mesra Kesehatan: dalam keadaan prima
(21 Desember–19 Januari)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: menyenangkan Keuangan: terancam rugi Asmara: si dia selalu dalam pikiran Kesehatan: gejala masuk angin
(20 Januari–9 Februari)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: akan ada transaksi properti Keuangan: ada rezeki baru Asmara: bersyukur Kesehatan: gejala rematik
(20 Februari–20 Maret)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: wujudkan program Keuangan: cost bertambah, pemasukan masih sama Asmara: tambah mesra Kesehatan: cukup fit
(21 Maret–20 April)
Prediksi satu bulan ke depan: Pekerjaan: lanjutkan rencana semula Keuangan: dapat rezeki Asmara: jangan cemburu terus Kesehatan: pegal-pegal
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
135
digizona
NOKIA N900
Sistem Operasi Maemo
Berbasis Linux Selain Google Nexus One, ponsel smartphone yang juga ditunggu masyarakat Indonesia adalah Nokia N900. Ponsel ini memberikan fasilitas chatting dan gaming via facebook, 4 home screen, kamera 5Mp Carl Zeiss, Upload ke facebook, sistem operasi cepat dan canggih, serta personalize desktop. Ponsel ini menyajikan gebrakan baru dengan sistem operasi Maemo berbasis Linux yang andal, kemampuannya persis komputer. Di tambah lagi multitasking Maemo, user interface yang mudah dan menarik, serta dukungan social network, menjadi modal N900 untuk menarik pecinta gadget.
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
136
Karena berbasis Linux, desktop yang dibawa ke mobile akan banyak aplikasi Linuxnya yang dengan mudah disesuaikan ke N900, karena basisnya sama.Tak hanya itu, Maemo yang menjadi sistem operasi N900 banyak menggunakan library Linux yang sudah ada, seperti G-streamer untuk multimedia dan GTK untuk basis User Interface dari sistem operasi Maemo. N900 bisa Anda peroleh di Sentra Ponsel seharga Rp 6,1 juta.
NOKIA X-6
Ponsel Berbasis OS
Symbian S60 5th
Isu yang beredar menyebutkan, Nokia X6 akan resmi hadir di Indonesia pertengahan tahun ini. Meski detailnya belum pasti, kapan ponsel ini dirilis. Tetapi, diprediksi ponsel ini diluncurkan antara April-Mei 2010. Nokia X6 menjadi salah satu ponsel berbasis OS Symbian S60 5th edition. Dilengkapi kamera 5 megapiksel, lensa Carl Zeiss autofocus, dan Dual LED Flash, layar touchscreen 3.2 inci, memory internal 16 GB dan 32 GB, GPS, Wi-Fi, dukungan 3G 3,6 Mbps, dan Bluetooth 2.1. Kemungkinan hanya versi 16 GB yang masuk pasar Indonesia.
SAMSUNG MONTE
Samsung Monte Hadir di Indonesia Ponsel ini merupakan ponsel touch screen berlayar 3 inci dan resolusi 240 × 300 piksel. Fiturnya cukup lengkap, seperti Wi-Fi, 3.5 mm jack, bisa juga 3G maupun HSDPA. Dilengkapi kamera 3.2 mp dan TouchWiz versi 2.0. Tak lupa fasilitas AGPS, FM Radio dengan RDS, dan microSD hingga 16 GB. Ada pula fasilitas Exchange ActiveSync untuk e-mail Outlook dan Google Sync™. Samsung Monte juga memiliki aplikasi Facebook, MySpace, Wiget Twitter, Bebo, dan multi-IM. Samsung Monte S5620 dibanderol seharga Rp 2,3 juta rupiah.
Panasonic Lumix DMC-G2
Kontrol Kamera dengan Sentuhan
137
Panasonic mengumumkan kamera digital baru DMC-G2 dari seri Lumix G Micro System. Kamera itu bisa dikontrol dengan sentuhan. Panasonic Lumix G Micro System adalah sistem kamera generasi baru. DMC-G1 merupakan sistem kamera pertama dengan lensa yang dapat diganti berdasar standar Micro Four Thirds System dengan memperkecil ukuran fisik. Kamera ini sanggup merekam video 1280 x 720 px dalam format H.264 dan AVCHD Lite format, serta dapat merekam gambar dengan resolusi 12 mpx berteknologi sensor live MOS, serta dilengkapi electronic viewvinder. Kamera ini menggunakan generasi kedua Venus Engine HD II yang mampu meningkatkan kualitas gambar.
Warna yang tersedia, hitam, biru, dan merah. Dilengkapi kit 14-42mm f3.5-5.6 image-stabilized lens. LCD kamera ini sangat detail, karena punya resolusi 460.000 dot pixel berukuran 3 inci dan 1.440.000-dot 1.4x (0.7x) untuk Live View Finder. Rencananya kamera ini dipasarkan pada Juni 2010.
Notebook Lenovo IdeaPad S10-3
Notebook Ramping dan Ringan
Samsung 3D TV Full HD C7000
Samsung Hadirkan TV 46 Inci
Samsung hadirkan produk 3D TV Full HD dengan seri C7000, ukuran layar 46 inci. Ada dua tipe seri ini, yaitu UN46C7000 dan UN55C7000. Keduanya sama-sama TV Full HD, 240Hz refresh rate, Mega Dynamic Contrast Ratio, serta ada 4 port HDMI. Meski ukuran layarnya besar, tapi body-nya ramping. HDTV LED sudah dilengkapi teknologi 3D dan mendukung internet TV. Pihak Samsung membanderol UN46C7000 dengan kisaran harga sekitar US$ 2600 atau sekitar 26 juta rupiah. Sementara untuk tipe UN55C7000 dibanderol dengan kisaran harga sekitar US$ 3300 atau sekitar 33 juta rupiah.
Kabar yang beredar baru-baru ini, Lenovo telah memperkenalkan versi netbook S10-3 terbaru nan ramping, yaitu IdeaPad S10-3. Desain notebook ramping dengan ketebalan 16 mm dan ringan tersedia dalam berbagai pilihan warna. Seperti hitam, putih, atau motif bunga-bunga. Lenovo IdeaPad S10-3 didukung prosesor Intel Atom N470 atau N450, RAM 1 GB, grafis yang terintegrasi, dan hardisk berkapasitas hingga 320 GB. Selain itu, dilengkapi juga dengan tampilan LED-backlit 10.1 inci, 98% keyboard chiclet ukuran penuh, Dolby Headphone audio, pemetaan berbasis lokasi MapLife, webcam dengan pengenal wajah VeriFace, dan mendukung Bluetooth, Wi-Fi 802.11b/g/n dan 3G WWAN yang bersifat opsional. Notebook Lenovo terbaru ini akan tersedia di pertengahan April dengan kisaran US$ 379 atau sekitar 3,8 juta rupiah per unit. [Dari Berbagai Sumber]
digizona
OUTLET Terdekat
Jakarta Selatan
Jakarta Timur
Depok
Bekasi
1. Carrefour Ambassador 2. Carrefour Blok M 3. Giant Fatmawati Cilandak 4. Giant Kalibata 5. Giant Lebak Bulus 6. Giant Mampang 7. Hero Gatot Subroto 8. Hero Pondok Indah Mall 9. Hero Senayan Plaza 10. Hypermart Pejaten Village 11. Perkantoran Graha Surya Internusa Kuningan (Counter Majalah) 12. Perkantoran Menara Dea Mega Kuningan (Mini Market) 13. Food Hall, Plaza Senayan 14. Food Hall, Senayan City
1. Carrefour Buaran 2. Carrefour Cakung 3. Carrefour Cempaka Mas 4. Carrefour Cempaka Putih 5. Carrefour Express Ahmad Yani 6. Carrefour Kramat Jati 7. Carrefour MT Haryono 8. Carrefour Tamini 9. Giant Cimanggis 12. Giant Hypermart Cibubur 13. Giant Kalimalang 14. Giant Pondok Bambu 15. Giant Pondok Gede 16. Giant Pondok Kopi 17. Hero Cipinang 18. Hero Citra Grand 19. Perkantoran Agape MT Haryono (koperasi) 20. Perkantoran Wisma Indomobil MT Haryono (koperasi) 21. Superindo Arion 22. Superindo Bulak Kapal 23. Superindo Cibubur 24. Superindo Kalimalang 25. Superindo Pasar Rebo 26. Superindo Pondok Bambu 27. Superindo Pulomas
1. 2. 4. 5. 6. 7. 8.
1. Carrefour Bekasi Square 2. Carrefour Blue Mall 3. Carrefour Buaran 4. Carrefour Cikarang 5. Carrefour Harapan Indah 6. Giant Bekasi 7. Giant Tambun 8. Superindo Taman Harapan Baru 9. Superindo Metropolitan Mall 10. Superindo Metropolitan Square
Jakarta Pusat
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
138
1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.
Carrefour Duta Merlin Giant Semanggi Hero Megaria Hero Sarinah Thamrin Hypermart Gajah Mada Hypermart JACC Perkantoran Menara Thamrin (Kantin Matahari)
Jakarta Barat 1. Carrefour Daan Mogot 2. Carrefour Mal Taman Palem 3. Carrefour Mangga Dua 4. Carrefour Puri Indah 5. Giant Slipi 6. Giant Citra Garden 7. Giant Glodok 8. Giant Taman Alfa 9. Hari-Hari ITC Roxy 10. Hari-Hari Kalideres 11. Hero Citraland 12. Hero Green Garden 13. Hero Mediterania Tanjung Duren 14. Hero Puri Mall 15. Hero Taman Anggrek 16. Starmart Slipi 17. Superindo Daan Mogot 18. Superindo Duri Kosambi PURWAKARTA 19. Superindo Intercon 20. 1. Superindo Kedoya Giant Purwakarta 21. Dua 2. Superindo Kelapa Yogya Store Purwakarta 22. Superindo Roxy Square
SEMARANG
1. Carrefour Semarang 2. Giant Puri Anjasmoro
Jakarta Utara
Carrefour Depok Carrefour Pancoran Mas Giant Cinere Giant Depok Superindo Cinere Superindo Depok Town Square Toga Mas
Bogor 1. 2. 3. 5. 6.
Carrefour Cibinong Foodmart Eka Lokasari Foodmart Taman Topi Giant Bogor Yasmin Giant Internusa (Pangrango Plaza dan Supermaket) 7. Giant Padjajaran Bogor 8. Superindo Bogor 9. Superindo Cibinong
Tangerang 1. Carrefour Bintaro 2. Carrefour BSD 3. Carrefour Cikokol 4. Carrefour Ciledug 5. Carrefour Ciputat 6. Giant Bintaro Veteran 7. Giant Bintaro Jaya 8. Giant Ciledug 9. Giant Ciputat 10. Giant Pamulang 11. Giant Villa Melati Mas 12. Hero Bintaro Plaza 13. Hypermart - Rest Area Tol Tomang Serpong 14. Superindo Bintaro 15. Superindo Bumi Serpong Damai 16. Superindo Ciledug 17. Superindo Cimone 18. Superindo Pamulang
Bandung 1. Carrefour Braga 2. Carrefour Express Sukarno-Hatta 3. Carrefour Kiaracondong 4. Carrefour Mollis 5. Carrefour Sukajadi 6. Giant Bandung Flamboyan 7. Giant Bandung Suci 8. Giant Bandung Supermall 9. Giant Cimahi Mall 10. Hero Bandung Surya Sumantri 11. Starmart Braga City Walk 12. Starmart Galery Ciumbeuleuit 13. Starmart Surya Sumantri 14. Superindo Buah Batu 15. Superindo Cimahi 16. Superindo Dago 17. Yogya Store Bandung Ciwalk
13. Salon Jegeg 14. RS. Manuaba 15. Harris Resort, Tuban 16. Bintang Ayu Salon & Spa 17. Gitta Beauty Salon 18. Suzuki Puma 19. Salon Putri Jougel 20. Salon Surya 21. Salon Nirmala 22. Icon Beauty Salon 23. Aura Beauty Salon 24. Salon Mutiara 25. Essense O2 26. Icon 2 beauty salon 27. Griya Salon 28. Body Care 29. Rumah Cantik Kanaya
KARAWANG 1. Foodmart Karawang 2. Giant Karawang
MALANG 1. Giant Malang 2. Toga Mas Malang
PURWAKARTA 1. Giant Purwakarta 2. Yogya Store Purwakarta
1. Apartemen Mediterania Plaza SEMARANG Kemayoran (Drug Store) Yogya 1. Carrefour Semarang 2. Carrefour Cakung 1. Carrefour Plaza Ambarukmo 2. Giant Puri Anjasmoro 3. Carrefour CBD Pluit 2. Carrefour Express 3. Giant Semarang 4. Carrefour Kelapa Gading 3. Giant Godean 4. Selasih Restro, Jl.Sultan Agung 81 5. Giant Danau Sunter 5. Rumah Sehat 6. Giant Mediterania Kemayoran Solo Savitri, Jl.S.Parman 76 7. Giant Podomoro 6. Moira Beuty & Slimming Club, Jl. 1. Carrefour Express Solo Baru 8. Hari-Hari Teluk Gong Imam Bonjol 157 2. Carrefour Express Solo Pabelan 9. Starmart Bukit Gading 7. Sate House & Sea Food Mediterania Sriwijaya, Jl. Imam Bonjol 184 10. Starmart CBD Pluit Denpasar 8. Desa Wisata Lembah 11. Starmart Mediterania Kemayoran Surabaya 1. Carrefour Denpasar Sunset Road Kalipancur, Jl. Raya Kalipancur 1. Carrefour Bubutan Junction 12. Starmart Mediterania Lagoon 2. Toga Mas Bali 2. Carrefour Express Dukuh Kupang Kemayoran 3. Ladies Spa 3. Carrefour Golden City SUKABUMI 13. Starmart Menara Tujuh Gading 4. PT. Tata Guna Patria 4. Carrefour Kalimas 14. Superindo Cakung 1. Giant Sukabumi 5. Elsha Salon 5. Carrefour Pasar Atom 15. Superindo Muara Karang 2. Superindo Sukabumi 6. Ananta Salon 6. Carrefour Rungkut 16. Superindo Sport Kelapa Gading 3. Giant Semarang 3. Yogya Store Sukabumi SUKABUMI TASIKMALAYA 7. Amelia Salon 7. 81Giant Kedung Sari 17. Superindo Sunter 4. Selasih Restro, Jl.Sultan Agung 8. Rista Salon 1. Giant Sukabumi 1. Giant Tasikmalaya 8. Giant Maspion 18. Superindo Taman 5. Rumah Palem Sehat Savitri, Jl.S.Parman 76 9. Megumi Health Centre 2. Yogya Store TASIKMALAYA Tasik HZ 9. Jl.Giant Mulyo Sari2. Superindo Sukabumi 6. Moira Beuty & Slimming Club, Imam 10. Merdeka Medical Centre 3. Yogya Store 3. Yogya Store Sukabumi Tasik 1. GiantMBTasikmalaya 10. Giant Pondok Tjandra Bonjol 157 11. RS. Prima Medika 2. Yogya Store Tasik HZ 11. Giant Sungkono 7. Sate House & Sea Food Sriwijaya, Jl. Imam 12. Salon D’star 3. Yogya Store Tasik MB Bonjol 184 8. Desa Wisata Lembah Kalipancur, Jl. Raya Kalipancur
Dapatkan Majalah d’sari di reading point terdekat DAPATKAN MAJALAH D’SARI DI READING POINT TERDEKAT Mobile on by Taxi Service
13
4 TH.2
OUTLET
Dapatkan Majalah d’sari di
D’SARI MAGAZINE • VOL.14 TH.2
OUTLET
139
Yopie Salon Mall Citraland 1. Yopie Salon Tanjung Duren Ruko Yopie Salon Mangga 2. Yopie Salon CiputraBesar Mal Yopie Salon Jameson 3. Yopie Salon ManggaSupermarket Besar Yopie Salon Kosambi 4. Yopie Salon JAMESON Supermarket Yopie Salon Hero Pury Mall 5. Yopie Salon Kosambi Yopie Salon Jl. Hero Biak Pury Mall 6. Yopie Salon 7. Yopie Salon Jl. Biak
MALL CITRALAND 1. Bengawan Coffee, Telp: 021-563 JAKARTASolo PUSAT 6753 1. Yopie Salon Pasar Festival I Dante : 021-566 2. YopieCoffee, SalonTelp Cempaka Mas 0795 Plaza 2 American Grill, Telp : 021-566 1165 3. Yopie Salon Jl. Jaksa Kin No Taki, Telp : 021-560 6569 Kopi Luwak, Telp : 021-560 6601 MALL TAMAN ANGGREK Platinum, Telp : 021-568 1480 1. Chewy Noodle Cafe,Junior Telp : 021-5695 4770 2. Noodle Cafe Ichiban Sushi, 3. : 021-5695 Thai Express4809 Telp 4. Teler Sushigroove 9. Es 77, Telp : 021-563 6753 5. Honymon Dessert 10. Starbucks Coffee, 6. : 021-566 Beppu Menkan Telp 9721 7. Donnuts, Pepper Lunch 11. J’Co Telp : 021-566 6742 8. Fiesta Steak 12. Jhonny Andrean, 9. : 021-563 Bistro Delifrance Telp 6753 10. Nan Xiang 11. Shabu Tei JAKARTA PUSAT 12. Fish & Co 1. Yopie Salon Pasar Festival I 2. Yopie Salon Cempaka Mas Plaza 2 3. Yopie Salon Jl. Jaksa 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8.
MALL TAMAN ANGGREK Chewy Junior, Telp : 021-563 9717 Noodle Cafe, Telp : 021-563 9090 Thai Express, Telp : 021-9372 3218 Sushigroove, Telp : 021-560 9800 Honymon Dessert, Telp : 021-5699 9520 6. Beppu Menkan, Telp : 021-560 9763 7. Pepper Lunch, Telp : 021-560 9978 8. Fiesta Steak, Telp : 021-564 3777 9. Bistro Delifrance, Telp : 021-563 9559 10. Nan Xiang, Telp : 021-5699 8550 11. Shabu Tei, Telp : 021-5699 9061 12. Fish & Co, Telp : 021-5699 8575 13. Ajisen, Telp : 021-563 9887 14. Sour Sally, Telp : 021-794 1177 15. Saint Cinnamon, Telp : 021-563 9180 16. American Grill, Telp : 021-564 4802 17. Little Penang, Telp : 021-563 9391 18. J. Cool Yogurt, Telp : 021-563 9022 1. 2. 3. 4. 5.
19. Hachi-Hachi Bistro, Telp : 021-563 9559 20.13. Suki Samudra, Telp : 021-563 9388 Ajisen 21. 14. Dian Xiao, Sour SallyTelp : 021-563 9300 22. 15. Platinum, Telp : 021-560 9772 Saint Cinnamon 23. 16. Pancious, Telp : 021-563 9130 American Grill 24. 17. OHLittle LA LAPenang Cafe, Telp : 021-560 9999 25. 18. Starbucks Coffee, Telp : 021-5699 8404 J. Cool Yogurt
Senayan City Lower FL No. L79 Jl.Asia Afrika
Telp.Hair 021-7278 1888, 7. Lot.19, Svenson Center, Pondok Indah 23. The Royal Cuisine, MalJittlada 2 Lt.1 Unit 125Thai B Jl.Metro Pondok Pondok Mal 2 Lt.3 Unit Indah,Indah Telp. 021-75920 738 334B, Telp. 20867 Fax.021-759 021 – 75920737 24. 8. Honda AnekaPermata Bubur &Hijau Pakistan Cuisine, Jl.Jl.Radio PermataDalam Hijau Ujung - Kebayoran Lama No.123, 25. Hanei Japanese Shabu-Shabu 19. Hachi-Hachi Bistro Telp. 021-7202224 Pondok Indah Mal 2 Lt.3 Unit JAKARTA SELATAN 20. Suki Samudra 9. Robayatki, Haagen-Dazs, Ice Cream. Plaza Senayan 021-7592 089 Selatan Raya Dian Xiao & Slimming, 10.326, TheTelp. Grape, Jl. Kemang 1. 21. Jean Yip Beauty 26. Raja Rasa, Ampera Raya No.137, Platinum No.31, Telp.Jl.021-7823020 22. Pondok Indah Mal 2 Lt.1 & Lt.2 Unit 021-7829714 23. Pancious 11.Telp. Yoshoku Japanese Food Western 123, Telp : 021-7592 0900 27. Taichan Restaurant, Pondok Indah Mal 2 OH LA LA Blok M Plaza Style, Senayan City Unit LG 76 2. 24. Yopie Salon, Lt.3 Unit 339, 3501455 ñ 351, 25. Starbucks Coff ee Telp : 021-7278 3. Victoria Cafe, Pondok Indah Mal 2, 12.Telp. The021-759 Tee Box,20961, Cafe &75920962 Restaurant. Jl. Metro Pondok Indah, Telp. 021-75920 488 28. Restaurant Selatan, Jl. Wijaya II Row, No.123Jakarta Kebayoran Baru, 4. JAKARTA Gaya Spa, Jl.SELATAN Wolter Monginsidi No.25, Telp. 021-7592 0968 Telp. 021-7234475 Kebayoran Baru, Telp. 021-726 7648-50 1. Jean Yip Beauty & Slimming, 29. Shabu Tei, Pondok Indah Mall 2, 13. Nuansa Boutique Spa & Cafe, Lt.3, 5. DinPondok Tai Fung, Pondok Unit Indah Mal 2Indah Lt.1 &Mal Lt.22Unit Tlp. 021-75920630 Jl. Tampak Siring No.11 Cipete 352123, Jl.Metro Indah, Telp :Pondok 021-7592 0900Telp. 021-7592 30. Red Tomato Plus Hand Pizza & Selatan-Kebayoran Baru ,Tossed Telp.021-33571350 0986/85 2. Yopie Salon, Blok M Plaza Pondok 14.Pasta, Natasha SkinIndah Care Mal 2 Lt.3, Telp. 0216. 3.Hanei Japanese Shabu, Pondok Indah Mall Victoria Cafe, Pondok Indah Mal 2, 7592 0575 II No.28, Kebayoran Baru, - Jl. Wijaya 7. Svenson Center, Indah Mal488 2 Jl. MetroHair Pondok Indah,Pondok Telp. 021-75920 31. Bondies Cafe7207924 & Lounge Telp. (021) Lt.1 Unit 125 B Jl.Metro Pondok Indah, Telp. 4. Gaya Spa, Jl. Wolter Monginsidi No.25, Jl.-Ampera Raya 135, Telp. 021 7884-7437 Jl. Wijaya 2 Dharmawangsa Keb. Lama 021-75920 738Baru, Telp. 021-726 7648-50 Kebayoran 32. Jl.Tebet 15.Lemon Yopie Kitchen, Salon Cinere Mal Barat 1 No.9 5.Fax.Din 021Tai ñ 75920737 Fung, Pondok Indah Mal 2 Unit 33. Sundanese 16.Raja Mangkok Putih,& Sea Food, Jl.Ampera 8. Aneka Bubur &Pondok Pakistan Cuisine, 352 Jl.Metro Indah, Telp. 021-7592 Raya No.137 Cilandak Town Square Lt.1 Jl.Tb. Jl.Radio Dalam Ujung No.123, 0986/85 34. Kenny Roger, Pondok Indah Mall 2 Lt.3, Simatupang Kav.17 Cilandak, 6.Telp.Hanei 021-7202224 Japanese Shabu, Pondok Indah Mall Telp. 021 7506877 Telp. 021 75920300 9. Haagen-Dazs, Ice Cream. Plaza Senayan 35. Fish & Co, 10. The Grape, Jl. Kemang Selatan Raya - Pondok Indah Mall 2 Lt.3 No.31, Telp. 021-7823020 - Cilandak Town Square Lt.1 11. Yoshoku Japanese Food Western Style, 36. Cartel Cafe, Pondok Indah Mall 2 Lt.3, Tlp: Senayan City Unit LG 76 021-7592 0968 Telp : 021-7278 1455 37. Poke Sushi, Pondok Indah Mall 2 Lt.3, Telp. 12. The Tee Box, Cafe & Restaurant. 081513793738 Jl. Wijaya II No.123 Kebayoran Baru, 38. Spazio Resto & Lounge, Pondok Indah Telp. 021-7234475 Mall 2 Lt.3 13. Nuansa Boutique Spa & Cafe, 39. Starbuck Coffee, Jl. Tampak Siring No.11 Cipete Selatan- Cilandak Town Square Lt.Dasar Kebayoran Baru , Telp.021-33571350 - Senayan City Lt.1 14. Natasha Skin Care - Cibubur Junction - Jl. Wijaya II No.28, Kebayoran Baru, - Kemang Telp. (021) 7207924 40. Daily Bread, - Jl. Wijaya 2 Dharmawangsa Keb. Lama - Cilandak Town Square Lt.Dasar 15. Yopie Salon Cinere Mal - Jl.Raya kemang Plaza 88 16. Mangkok Putih, 41. Tartine Cafe, Cilandak Town Square Cilandak Town Square Lt.1 Lt.Dasar Jl.Tb.Simatupang Kav.17 Cilandak, 42. J’Co Donuts, Telp. 021 75920300 - Cilandak Town Square Lt.Dasar 17. Mister Bean Coffee, - Senayan City Lt.1 - Jl. Cilandak Town Square Ground Floor 44. Amadeuz Cafe, Cilandak Town Square No.GR 026 / 028 Lt.Dasar - Jl.Tb Simatupang Kav.17, Telp: 021 7592 45. Black Canyon Cafe, Cilandak Town Square 0235, Fax : 021 ñ 75492 0236, Lt.Dasar 18. Yopie Salon Tops Permata Hijau 46. The Avenue Resto, Cilandak Town Square 19. Yopie Salon Kalibata Mall Lt.Dasar 20. Yopie Salon, ITC Permata Hijau 47. Chateur Box Cafe, Cilandak Town Square 21. Yopie Salon, Cilandak Mall Lt.Dasar 22. Tator Coffee Boutique, 48. Brew & Co, Cilandak Town Square Lt.Dasar
49. D’Place Cafe, Cilandak Town Square 17. Lt.Dasar Mister Bean Coffee, 50. Imperial Cakey Dim Sum, Cilandak - Jl. Cilandak Town& Square Ground Floor Town Lt.Dasar No.GRSquare 026 / 028 51. Yoshoku, Senayan City Lt.1Telp: 021 7592 - Jl.Tb Simatupang Kav.17, 52. Cafe la,–Senayan City Lt.1 0235,Oh FaxLa : 021 75492 0236, 18. -Yopie La Codefin SalonKemang Tops Permata Hijau 19. - Bintaro PlazaKalibata Mall Yopie Salon 53. Spice 20. Mandarin Yopie Salon, ITC Restaurant, Senayan Permata Hijau Lt.1Salon, Cilandak Mall 21. City Yopie 54. Mall 2 Lt.1 22. Cold TatorStone Coffee- P.Indah Boutique, - La Codefin Senayan CityKemang Lower FL No. L79 Jl.Asia 55. D’Cost Restaurant Sea Food, Afrika Lot.19, Telp. 021-7278 1888, kemangRoyal Thai Cuisine, 23. Jl.Raya The Jittlada 56. Daily PondokBread Indah Mal 2 Lt.3 Unit 334B, - Jl.Raya kemang Plaza 88 Telp. 021-759 20867 24. - Cilandak Town Square Honda Permata HijauLt.Dasar 57. Family Dentist Clinic,Lama Jl. Permata HijauTooth - Kebayoran 25. Jl.Raya Plaza 88 Hanei kemang Japanese Shabu-Shabu Telp. 021-93391008 Robayatki, Pondok Indah Mal 2 Lt.3 Unit 58. Tana Lot Restaurant, Jl.Ampera Raya, 326, Telp. 021-7592 089 Telp: 021-.7884100 26. Raja Rasa, Jl. Ampera Raya No.137, 59. Restaurant Punjabi, Jl.Kemang 1 Raya Telp. 021-7829714 60. - Cilandak TownIndah Square 27. Secret TaichanReceipe, Restaurant, Pondok MalLt.1 2 - Cibubur Junction Lt.3 Unit 339, 350 –- Kemang 351, 61. Do Resto, Cilandak Town Square Lt 1 Telp.an021-759 20961, 75920962 62. Chicken, Cilandak Square Lt.1 28. Imperial Restaurant Row, JakartaTown Selatan, 63. Score, Cilandak Town Square Lt.1 Telp. 021-7592 0968 64. n & y Tei, Café, Pondok IndahMall Mall2,2Lt.3, Lt.3 29. DShabu Pondok Indah 65. Thai & I, Pondok Indah Mall 1 Tlp. 021-75920630 66. Black Canyon Cafe, - La Codefin Kemang - Cilandak Town Square Lt.Dasar 67. Dougers, La Codefin Kemang 68. Exelco, La Codefin Kemang 69. Fusion Sushi, La Codefin Kemang 70. Rafels, La Codefin Kemang 71. Cafe de Paris, La Codefin Kemang 72. Olive Family Resto, La Codefin Kemang 73. Bella Skin Care, Pondok Indah Mall 2 Lt.2 74. Delight Cafe, Kemang 75. Diritna Restaurant, Kemang 76. Douggers Resto, Kemang 77. Sushimise, La Codefine Kemang 78. Pawon Cilik, La Codefine Kemang 79. Rumah Sakit Tria Dipa, Jl. Raya Pasar Minggu No. 3-A, Pancoran 12780 80. Miracle Resthetic Clinic, Kemang 81. Tamani Kafe, Kemang 82. Ouchi Salon, Kemang 83. Cafe Amor, Kemang 84. Coffee Bean King 88, Kemang 85. Roellies’n Hot Cmm, Plaza Kemang 88 86. Platinum, Blok M 87. The Coffee Bean & Tea Leaf, Blok M 88. Salon Christopher, Blok M 89. Ring Master, Blok M 90. Yong Tau Fu, Blok M 91. Jhonny Andrean - Blok M - Bintaro Plaza - Cibubur Junction 92. Atavola, Kemang
139 d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
JAKARTA BARAT Yopie Salon Tanjung Duren Ruko JAKARTA BARAT
1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.
Reading point
93. Oen Pao, Kemang 94. Itasuki Rest, Kemang 95. Breww, Jl.Kemang Raya 96. Crab House, Plaza Senayan 97. Dapur Sunda, Cipete 98. Kedai Coffee, Cipete 99. Kihana Restaurant, Plaza Indonesia 100. Lumbung Padi Resto, Jeruk Purut 101. Ouch Beauty Lounge, Kemang 102. Restaurant Diritna, Kemang 103. The Duckking Resto, Pondok Indah 2 104. Cafe Amor, Kemang Raya
JAKARTA BARAT 1. Yopie Salon Sentana, Jl.Daan Mogot 2 No.11A
JAKARTA UTARA 1. 2. 3. 4. 5. 6.
Yopie Salon Mega Mall Pluit Yopie Salon Kelapa Gading Mal Yopie Salon Artha Gading Mall Yopie Salon Sport Mal Kelapa Gading Yopie Salon Ruko III Yopie Salon MOI Kelapa Gading
JAKARTA TIMUR
d’sari Magazine • Vol.16 Th.2
140
1. Yopie Salon Ruko Utan Kayu 2. Yopie Salon Graha Cijantung 3. Yopie Salon M-PRO Rawamangun 4. Yopie Salon Tomang Tol Swalayan CIBUBUR JUNCTION 1. Iywa flsh Spa, Telp : 021-98299919 2. Christhoper Salon, Telp : 021-8775 6482 3. Peter F Saerang Salon & Boutique, Telp : 021-8775 6533 4. Secret Recipe, Telp : 021-8775 6405 5. J’co Donuts, Telp : 021-8775 6676 6. Cuppa Coffee, Telp : 021-8775 6641 7. Jhonny Andrean Salon 9. Salon Christoper, Telp : 021-8775 6482 10. Starbuks Coffee, Telp : 021-574 6501 11. Cuppa Coffee, Telp : 021-8775 6641 12. Sapo Oriental, Telp : 021-8775 5678 13. I ñ Crave, Telp : 021-8459 7860 14. Coffee Toffee, Telp : 021-845 4711 15. Steak 21, Telp : 021-8459 3092 16. My Salon, Telp : 021-8459 7263 17. Kiev Salon, Telp : 021-8493 6279 18. Mang Kabayan Restoran Sunda 19. Sambal Cibiuk 20. Rumah Makan Nyi Iteung, Telp : 021-8249 3899 21. Salon Gio, Telp : 021-8493 2488 22. Salon Puri Putri, Telp : 021-8493 4275 23. EHOB, Telp : 021-8493 1226 24. Erha Clinic, Telp : 021-8493 2828 25. Salon Trendz, Telp : 021-8493 1899
TANGERANG 1. Yopie Salon Alfa Pamulang 2. Yopie Salon Cikokol 3. Yopie Salon Kota Belanja Cimone
BEKASI 1. 2. 3. 4.
Yopie Salon Metropolitan Plaza Yopie Salon Tambun - Swalayan Naga Yopie Salon Naga Kranji Yopie Salon Bekasi Square
DEPOK
1. Yopie Salon Depok Trade Center 2. Yopie Salon Depok Town square 3. Klinik Kardiovaskular 4. RS. Hospital Cinere 5. Ferry Salon & SPA Cinere 6. Inasa Kosmetik & Laser Klinik Cinere Jl.Cinere Raya Blok Nb No.12 7. Erha Klinik Cinere, Jl.Cinere Raya No.19 8. Mie Japos, Jl.Jati Indah Cinere 9. Celebrate Salon, Ruko Cinere 10. Mousche Salon, Jl Raya Cinere, Puri Cinere 11. Samudera Restaurant, Cinere Raya 12. Salon Kenes, Cinere Raya
RANGKAS 1. Yopie Salon Rabinza Plaza
SERANG 1. Yopie Salon Ramayana 2. Yopie Salon Ruko Pasar
CILEGON 1. Yopie Salon Cilegon Mayofield Mall
BOGOR 1. Yopie Salon Plaza Jambu Dua II 2. Yopie Salon Matahari Padjajaran 3. Yopie Salon Matahari Kedung Badak
SUKABUMI 1. Yopie Salon Sukabumi Indah Plaza 2. Yopie Salon Sukabumi Tiara Toserba
BANDUNG 1. 2. 3. 4. 5.
Yopie Salon Bandung Indah Plaza Yopie Salon Borma Setiabudi Yopie Salon Bandung Supermal Yopie Salon Bandung Trade Center Yopie Salon Carrefour
TASIKMALAYA 1. Mall Tasik 2. Plaza Asia
CIREBON 1. Yopie Salon Grage mall 1 2. Yopie Salon Grage mall 2
YOGJAKARTA 1. Yopie Salon Galeria 2. Yopie Salon Alfa (Carrefour)
MALANG 1. Yopie Salon Plaza Araya 2. Yopie Salon Plaza Dieng
SURABAYA 1. Yopie Salon Pakuwon Supermal 2. Yopie Salon Tunjungan Plaza II 3. Yopie Salon Tunjungan Plaza I (TP II Baru) 4. Yopie Salon Sinar Darmo Satelit SPM 5. Yopie Salon Maspion Square 1 6. Yopie Salon Hero Galaksi 7. Yopie Salon Delta Plaza 2 8. Yopie Salon ITC 9. Yopie Salon East Point 10. Yopie Salon Royal Square (Superindo) 11. Gazza Minimarket, Brawijaya No.52
13. Toko Barokah, Glora Pancasila 3/21 A 14. Rezeki, Pondok Indah Blok L No.1 15. Serba Ada, Sedati Gede No.22 16. Toko Maulana, Darmo Barat No.93 17. Toko Yuyun, Gemol I/18 18. Nur Kasanah, Keputran I/2 19. Toko Ibu Afif, Gunung Sari Indah Blok E39 20. Toko Utama, Brongalan Gg No.27 21. Barokah Lima Raya Kebon Sari Lima 22. Sulton Mart Ray Kebonsari Sikeb Gedangan SDA 23. Barokah Minimarket Wonocolo Pabrik Kulit 24. Trisula Toserba Raya Sawotratap 41 SDA 25. Naza Rahma Toserba Menangal 3/24 SBY 26. Bahari Swalayan, JL.Kesatrian 23 Buduran 27. Purnama Minimarket, Raya Delta Sari Waru 28. Lestari Toserba, Raya Buduran 50 SDA 29. Arnis Minimarket, JL.Jambu Seruni Gedangan 30. Toko Sumber Murni, Jolotundo
SALATIGA 1. Yopie Salon
KEDIRI 1. Yopie Salon Dhoho Plaza
MADIUN 1. Yopie Salon Plaza Timbul Jaya
KUPANG 1. Yopie Salon Flobamora Mall
MANADO 1. 2. 3. 4.
Yopie Salon Mega Mall Yopie Salon Manado Ruko Yopie Salon Manado Town Square Yopie Salon MTC
PALU 1. Yopie Salon Mall Tatura
LAMPUNG 1. Yopie Salon Mal Matahari
MEDAN 1. 2. 3. 4.
Yopie Salon UN Plaza Yopie Salon Binjai Supermall Yopie Salon Medan Mall Yopie Salon Medan fair
BATAM 1. Yopie Salon Diamond City Mall 2. Yopie Salon BCS Batam
KALIMANTAN 1. 2. 3. 4.
Yopie Salon Mega Mall Pontianak Yopie Salon Grand Tarakan Yopie Salon Mal Fantasi Yopie Salon Mega Top Trade Centre
PEKAN BARU 1. Yopie Salon Mal SKA Pekan Baru 2. Yopie Salon Mall Ciputra Pekan Baru
PALEMBANG 1. Yopie Salon Palembang Square 2. Yopie Salon PTC Palembang
PANGKAL PINANG 1. Yopie Salon Ramayana
MAKASAR 1. 2. 3. 4. 5.
Yopie Salon Mal Ratu Indah Yopie Salon Karebosi Trade Center Yopie Salon Carefour Yopie Salon Hero Pnkg, Delta Yopie Salon Makasar Town Square
BALI Yopie Salon Ramayana Mall Yopie Salon Bali Galeria Mall Yopie Salon Supernova Yopie Salon Seminyak Yopie Salon Carrefour Yopie Salon Denpasar Junction Yopie Salon Hardyís Mall PT Tata Guna Patria, Jl. Tunjung No: 4, Denpasar, Telp. 0361- 235342 9. Elsha Salon & Spa, Jl. Suwung Batan Kendal No: 25. Telp. 081236279849, 0850857264762, 10. Ladies Spa, Jl. Merta Sari, ruko 50 C, Sidakarya, Denpasar, Telp. 0361- 8547252 11. Rumah Cantik Kanaya, Jl. Udayana No: 2, Singaraja, Telp. 0362- 21997, 081338505744, 12. Ananta Salon, Jl.Hayam Wuruk No: 185 Telp: 0361-234848 13. Amelia Salon, Jl.Raya Sesetan No: 119, Denpasar, Telp: 0361-226395 14. Rista Beauty Salon, Jl.Sidakarya No:100 D, Suwung Kangin, Telp: 0361-8615759 15. Megumi Health Centre, Jl.Raya Sesetan No: 214 A, Denpasar, Telp: 0361-8474292 16. Merdeka Medical Centre, Jl. Merdeka VIII/2 Tanjung Bungkak Telp: 0361-233790 17. Salon Putri Jougel, Jl. Merpati No: 26A 18. Salon Surya, Jl. Pulau Moyo No: 36 19. Salon Nirmala, Jl. Pulau Belitung No:15 20. Icon Beauty Salon, Jl. Sidakarya No:192C 21. Aura Beauty Salon, Jl. Sidakarya No:55 22. Salon Mutiara, Jl. Tukad Barito No: 66, Panjer 23. Essense O2, Jl. Merdeka - Graha Merdeka Building Unit C 24. Pondok Sprey, Jl. Waturenggong 172, Denpasar. Telp. 087861647009. 25. Kios Samsu, Jl. Tukad Pakerisan 58, Telp. 0361 - 7419655. 26. Kios Ana, Jl. Hayam wuruk 98 Telp. 0361-9908485. 27. Margin Shop, Jl. Tukad Pakerisan 100x, Panjer, Telp. 087861520583. 28. Kios Doremi, Jl. T Balian, Telp: 0361-727286. 29. Kios Ratna, Jl. Nangka Utara 223 (Depan Toko Ratna) Telp. 087806531671. 30. Kios Cakra, Jl. Sesetan (Depan Hardy’s), Telp. 0361-8531304. 31. Toko 66, Jl. Wahidin No.31 Telp:0361-425126. 32. Kios Ayu Imbon, Jl. Imam Bonjol No.237, Denpasar Telp. 081337333168. 33. PT Tata Guna Patria, Jl. Tunjung No.4, Telp. 0361-235342. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8.
KENDARI 1. Yopie Salon Brylian Plaza 2. Yopie Salon Wua Wua Supermarket
PICK UP19.POINT Salon Nirmala, Jl. Pulau Belitung No:15
20. Icon Beauty Salon, Jl. Sidakarya ayana Mall JAKARTA SELATAN No:192C Galeria Mall 21.Jl.Radio Aura Beauty Salon,No.123 Jl. Sidakarya No:55 1. Aneka Bubur, Dalam Ujung rnova 22. SalonSPA Mutiara, Jl. Tukad 2. NUANDA BOUTIQUE Jl.Tampak Siring Barito No.11 No: 66, nyak Panjer Cipete four 23. Essense O2, Jl. Merdeka - Graha Merdeka asar Junction Building Unit C DEPOK y’s Mall 24. Pondok Sprey, Jl. Waturenggong 172, tria, Jl. Tunjung 4, Salon & Spa, 1. No: Ferry Jl.Cinere Raya Blok D No.1 Denpasar. Telp. 087861647009. 61- 235342 2. Japos Cinere25.MieKios & Sea Food,Jl.Jl.Tukad Jati Raya Pangkalan Samsu, Pakerisan 58, a, Jl. Suwung Batan Jati Cinere Telp. 0361 - 7419655. p. 081236279849, 26. Kios Ana,&Jl.Spa, Hayam wurukRaya 98 Blok 3. Celebrate Beauty Salon Jl. Cinere Telp. 0361-9908485. Cinere rta Sari, ruko 50 A1 C, No.1 B - C27. Margin Shop, Jl. Tukad Pakerisan 100x, ar, Telp. 0361- 8547252 Panjer, Telp. 087861520583. anaya, Jl. Udayana 28. Kios Doremi, Jl. T Balian, lp. 0362- 21997, JOGJA Telp: 0361-727286. 29. Kios Ratna,No.5 Jl. Nangka Utara 223 1. Gadri Yogyakarta Hayam Wuruk No: 185 Resto Jl.Rotowijayan Telp 0274 373520(Depan Toko Ratna) Telp. 087806531671. 30. Kios Cakra, Sesetan The Jl.FMJl.Noto No 7(Depan Hardy's), Raya Sesetan2.No: 119,House of Raminten Telp. 0361-8531304. Kotabaru,Yogyakarta Telp 0274 547315 61-226395 31. Toko 66, Jl. Wahidin No.31 n, Jl.Sidakarya 3. No:100 Golden Skin Care, Spa & Salon Telp:0361-425126. Telp: 0361-8615759 Jl, Magelang 32. No.16Kios Yogyakarta telp 0274 518032 Ayu Imbon, Jl. Imam Bonjol Centre, Jl.Raya Jl. Laksda Adisutjipto No.47Denpasar Yogyakarta 0274 No.237, Telp.telp 081337333168. Denpasar, Telp: 547441 036133. PT Tata Guna Patria, Jl. Tunjung No.4, Jl. Diponegoro No.45 telp 0274 555961 Telp.Yogyakarta 0361-235342. l Centre, Jl. Merdeka Jl. Monjali No 199 Yogyakarta telp 0274 586078 gkak 4. Natural SkinKENDARI Care & Slimming Clinic Jl.Prof. 1. Yopie Plaza telp 0274 el, Jl. Merpati No:Dr.Sardjito, 26A Terban SariSalon GK V /Brylian 75 Yogyakarta 2. Yopie Salon Wua Wua Supermarket ulau Moyo No: 36562204 5. Modern Salon Jl.Bausasran ( Mayjen Bambang Sugeng ) No.57 Yogyakarta telp 0274 588457
PICK UP POINT BANDARA SOEKARNO-HATTA
JAKARTA SELATAN 1. Aneka Bubur, Jl.Radio Dalam Ujung No.123 2. NUANDA BOUTIQUE SPA Jl.Tampak Siring No.11 Cipete
DEPOK 1. Ferry Salon & Spa, Jl.Cinere Raya Blok D No.1 2. Japos Cinere Mie & Sea Food, Jl. Jati Raya Pangkalan Jati Cinere 3. Celebrate Beauty Salon & Spa, Jl. Cinere Raya Blok A1 No.1 B - C Cinere
JOGJA 1. Sunda Kelapa Lounge Cip Lounge Terminal 2F 1. Kelapa Lounge 2. Sunda EMERALD SKY LOUNGE Cip Lounge Terminal Cip Lounge Terminal 2F 2E 3. EMERALD Mutiara &SKY Batavia Lounge 2. LOUNGE Cip Lounge Terminal 2E 4. Indosat Lounge 3. Mutiara Batavia 2F Lounge Cip Lounge& Terminal 5. Cip Lounge Terminal 2E Garuda Indonesia Frequent Flyer Lounge,Lounge Cip Lounge Terminal 2F 4. Indosat Havana Lounge 6. Cip Lounge Terminal 2F Cip Lounge Terminal 1A 5. Garuda Indonesia Frequent Flyer Lounge, Cip Lounge Terminal 2F 6. Havana Lounge Cip Lounge Terminal 1A
1. Gadri Resto Jl.Rotowijayan No.5 Yogyakarta Telp 0274 373520 2. The House of Raminten Jl.FM Noto No 7 Kotabaru,Yogyakarta Telp 0274 547315 3. Golden Skin Care, Spa & Salon Jl, Magelang No.16 Yogyakarta telp 0274 518032 Jl. Laksda Adisutjipto No.47 Yogyakarta telp 0274 547441 Jl. Diponegoro No.45 Yogyakarta telp 0274 555961 Jl. Monjali No 199 Yogyakarta telp 0274 586078
PEMASANGAN IKLAN D’SARI HUBUNGI 021-99332123 021-7203671
4. Natural Skin Care & Slimming Clinic Jl.Prof. Dr.Sardjito, Terban Sari GK V / 75 Yogyakarta telp 0274 562204 5. Modern Salon Jl.Bausasran ( Mayjen Bambang Sugeng ) No.57 Yogyakarta telp 0274 588457
cerdas • dinamis • elegan
FORMULIR BERLANGGANAN
magZ
Identitas Pelanggan Nama Lengkap
:
Alamat Kirim
:
No.Tlp / Mobile
:
:
Mulai edisi / bln
:
thn
Lama berlangganan : Tarif Langganan:
3 bln 6 bln 12 bln 24 bln
Rp. 71,000 ,- Rp. 139,000 ,Rp. 264,000 ,- Rp. 515,000 ,-
Cara Pembayaran Melalui Transfer Bank BCA KCP BINTARO No.Rek 4 7 4 0 3 0 0 8 0 1 ( a.n : PT. ALIHDAYA BPO )
Catatan: • Harga Langganan “ SUDAH TERDISKON DARI HARGA NORMAL” • Majalah dikirim ke alamat pelanggan. • Bebas ongkos kirim untuk wilayah Jabodetabek. • Luar Jabodetabek “HARGA BELUM TERMASUK ONGKOS KIRIM”. • Pembayaran Langganan dilakukan secara TUNAI via bank. • Mohon konfirmasi untuk pengiriman formulir beserta bukti setor melalui fax atau e-mail. Untuk Informasi hubungi: Telepon : (021) 9513-1234, (021) 99938-123 SMS : (021) 9533 - 4016 E-mail : distribusi@dsarimagz.com Fax. : 021 - 7264063
Berlangganan melalui sms ketik: reg spasi nama spasi dsari contoh: reg irwan dsari kirim ke : 021-9533 4016 Gunting di sini
Koleksi majalah d’sari sekarang juga!
Vol.1
Vol.2
Vol.3
Vol.4
Vol.5
Vol.6
Vol.7
Vol.8
Vol.9
Vol.10
Vol.11
Vol.12
Hubungi: (021) 99938-123 Hubungi: (021) e-mail: distribusi@dsarimagz.com e-mail:99938-123 distribusi@dsarimagz.com
PETUNJUK PENGGUNAAN Jika I-nigma reader belum terpasang di smartphone Anda, berikut langkahlangkahnya agar dakode di cover Majalah d’sari bisa dibaca. • Untuk pengguna Blackberry, bukalah Blackberry Apps. Search I-nigma, ikuti petunjuknya sehingga ter-install dalam Blackberry Anda. • Untuk smartphone lainnya (Iphone, Nokia, Sony Ericson, Motorola, dan lain-lain), bukalah web browser dan arahkan ke www. dakode.mobi. • Klik “download“ pada tombol yang ada kemudian situs tersebut akan mendeteksi jenis smartphone Anda secara otomatis lalu klik link yang diberikan untuk melakukan download. • Setelah selesai melakukan download silakan cari icon I-nigma reader pada smartphone Anda. Masingmasing smartphone memiliki langkah-langkah berbeda terhadap aplikasi yang di-download lalu di-install lewat internet. Kami yakin, Anda dapat memastikan I-nigma berfungsi dengan baik. • Buka I-nigma icon, arahkan pada barcode untuk memotret barcode tersebut. Pastikan untuk memenuhi sebagian besar layar foto Anda. Jika sudah, tekan enter, I-nigma akan secara otomatis mengubah kode tersebut menjadi link ke mobile. dsarimagz.com dan nikmati isi majalah d’sari di manapun Anda berada.
“Nikmati isi majalah d’sari ke manapun Anda pergi”
DOLphIn technology www.dolphintechnology.net Dolphin adalah Authorized Distributor untuk Woodwing, Softpress, Dakode dan IDS.
m.dsarimagz.com Disclaimer : Each logo are proprietary of each respective company