MEDIA KALIMANTAN JUMAT 17 FEBRUARI 2017

Page 1

media kalimantan online

Untuk Masyarakat Banua

Instagram: @media kalimantan

www.mediakalimantan.co.id B8 Agi Belum Dapat Kesempatan

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

A8 Kejar Target Barasih wan Nyaman JADWAL SHALAT

Dzuhur 12:37

Ashar 15:53

epaper klik: issuu.com/ e-mediakalimantan

Maghrib 18:44

Isya 19:54

Subuh 05:12

Syuruk 06:26

@MK @ untuk u Banua B

NOMOR 2752/TAHUN KE VII/2017/24 HALAMAN RP 2.500,-

C7 Ibnu Kian Gencarkan Magrib Mengaji

HUBUNGI KAMI

REDAKSI 0811 5041 555

SIRKULASI 0811 5041 666

IKLAN 0811 5041 777

“Mulailah berani untuk mencoba sesuatu yang baru. Jangan takut gagal. Karena untuk mencapai suatu titik kesuksesan, dibutuhkan banyak kegagalan, dan belajarlah dari kegagalan tersebut.” Gary Gagarin Instagram: @gary_gagarin Kirimkan Quote Anda dengan memposting di Instagram Anda, tautkan ke @mediakalimantan dan beri hastag #quotemediakalimantan

I brah Warna Air Sungai Batang Balangan Berubah

Oleh: KH. Husin Naparin, Lc. MA

Untuk Orangtua yang Telah Meninggal

PARINGIN, MK- Warna air sungai Batang Balangan mendadak berubah. Kamis (16/2) kemarin, air menjadi keruh seperti susu kecoklatan. Padahal biasanya, air keruh kekuningan sebagaimana khas warna air sungai umumnya. Berubahnya air sungai ini membuat masyarakat di sepanjang aliran sungai di Kecamatan Juai dan Paringin terkejut. Masyarakat pun enggan mengunakan air sungai untuk aktivitas kehidupan sehari-hari baik untuk mandi maunpun dikonsumsi.

S

UATU hari Abdullah bin Zaid, seorang perawi masyhur yang banyak meriwayatkan hadits dari Anas Bin Malik, bermimpi melihat semua kuburan terbuka; semua penghuninya keluar dari kuburnya. Masing-masing dari mereka dilihatnya membawa nampan yang berisi cahaya. Lalu ia melihat seorang lakilaki keluar dengan tangan hampa, wajahnya memelas dan ia tak membawa apapun di tangannya. Melihat kejadian tersebut, Abdullah bin Zaid heran,

Bersambung ke A6 SUGIANOOR/MK

Haul Abah Guru Digelar 2 April “InsyaAllah informasinya sudah positif, karena sudah disampaikan resmi di Mushala Ar-Raudah oleh Tuan Guru H Saaduddin Salman Jalil. Jadi insyaAllah, haul ke-12 Abah Guru Sekumpul akan dilaksanakan pada Minggu, 2 April 2017,” terang H Ahmad Fauzan Asniah SHI.

Bersambung ke A6

Wartawan: Khairil Anwar/MK

M

ENDEKATI Bulan Rajab yang lebih kurang satu setengah bulan lagi, masyarakat terkhusus warga Banua Kalimantan Selatan dan sekitarnya, mulai bertanyatanya kapan pelaksanaan Haul ke12 Syaikhuna al-Alim al-Allamah Tuan Guru KH Muhammad Zaini bin H Abdul Ghani atau akrab disapa Abah Guru Sekumpul. Dimintai informasi, H Ahmad Fauzan Asniah SHI, warga Martapura yang juga jamaah Mushala

Tuntut Ilmu & Amalkan ASSALAMU’ALAIKUM WR WB. Telah berkata alHabib Thohir bin Husin bin Thohir, dalam sebagian wasiat yang pernah disampaikan oleh beliau; Bermula jalan orangorang bahari yang menuruti akan Rasulullah, yaitu jalan zuriatnya Rasulullah SAW, dari para Aulia dan orangorang shaleh, itu adalah jalan yang diridhai oleh Allah SWT, jalan yang lurus, jalan yang baik, jalan nang kada mangalihakan dan kada membebani, jalan yang bersih lagi suci. NET

A

Gondang

Haul Abah Guru Digelar 2 April

Mudahan kita disihatakan barataan, nyaman hadiran...

Keys, Kucing Unik yang Suka Berpose ‘Menyerah’

Bersambung ke A6

Jalan Balangan Diperbaiki April

Bersambung ke A6

nang

Ar-Raudah Sekumpul menyampaikan, berdasar informasi yang sudah disampaikan melalui pengumuman resmi di Mushala ArRaudah Sekumpul, Minggu (12/2) malam lalu, haul ke-12 Syaikhuna al-Alim al-Allamah Tuan Guru KH Muhammad Zaini bin H Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul InsyaAllah dilaksanakan pada Minggu, 2 April 2017 mendatang. “InsyaAllah informasinya

Usai Pilkada, Jokowi: Kedepankan Persaudaraan dan Persatuan PRESIDEN Joko Widodo berterima kasih dan bersyukur atas pelaksanaan Pilkada serentak 15 Februari 2015 kemarin di 101 wilayah berjalan lancar. Jokowi pun mengimbau kepada semua pihak untuk mengedepankan persaudaraan dan persatuan usai

pelaksanaan pilkada ini. Jokowi mengapresiasi semua pihak yang mendukung Pelaksanaan Pilkada tersebut. Terutama pihak keamanan yang telah bekerja dengan baik. "Kita patut bersyukur pemungutan suara pada pemilihan kepala daerah

serentak di 101 daerah sudah berlangsung dengan aman dan lancar. Untuk itu, saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada jajaran KPU, Bawaslu, Bersambung ke A6

BANJARMASIN, MK- Jalan yang rusak diakibatkan beban berat angkutan Semen PT Conch di kawasan Kabupaten Balangan, akan segera diperbaiki pada April 2017 ini. Perbaikan titik jalan yang rusak ini tinggal pengerjaan. Sebab, proses lelang sudah selesai dilaksanakan dan sudah ada pemenangnya. Dari total 3,8 kilometer jalan di Balangan yang mengalami kerusakan cukup parah, pada 2017 ini akan dikerjakan sepanjang 1,8 kilometer terlebih dahulu. Sedangkan sisanya, akan dilanjutkan kembali

pada tahun depan atau 2018. Mengapa demikian, sebab menurut Kepala Satuan Kerja (Satker) Non Vertikal Tertentu (SNVT) Pelaksana Jalan Nasional Wilayah II Kalsel, Muntaal Badrun, ada titik di jalan lain yang kerusakannya lebih parah. Sehingga didahulukan titik-titik di tempat lain. “Tahun ini untuk yang di Balangan akan dikerjakan 1,8 kilometer dulu. Sisanya dikerjakan tahun depan. Bersambung ke A6

B aakkisahah...

Ta Jalepok

SEEKOR kucing berjenis tuxedo feline bernama Keys, memiliki kebiasaan aneh. Karena keanehannya itu ia menjadi terkenal. Ya, Keys sering mengangkat kedua kaki depannya ke atas, sehingga terlihat angkat tangan tanda menyerah. Sang pemilik, Peter Mares, menceritakan bahwa suatu pagi, ia pertama kali melihat kucing kesayangannya itu membuat pose mengangkat dua kaki depannya tanpa alasan. Diperhatikan, ternyata apa yang dilakukan Keys bukanlah kebetulan belaka. Tapi memang Keys memiliki kebiasaan yang aneh dengan mengangkat kedua kaki depannya ke atas. sampai akhirnya Keys pun mendapat julukan sebagai GoalKitty.(bnt)

Nang Bakisah: Amang Isap

S

UDAH samingguan ngini Utuh Kumandrah kada kalihatan dudukan di Warung Akin. Jar habar inya pincang ba jalan. Banyak ai tetangguhan bubuhannya napa jadi lakinya Ning Langkar tu pincat ba jalan. “Adakah ikam ta dapat lawan Utuh Kumandrah, As. Jar habar pina pincat ba jalan, bujur jua kah yo,” Nanang Abay betakun lawan Anang Aspal Bersambung ke A6 NET

DJOEN/MK


BANJARBARU

A2

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Ditjen Pertambangan Beri ‘Lampu Hijau’ Terkait Status Lahan Danau Seran dan Caramin

Direktorat Jendral (Ditjen) Pertambangan memberi lampu hijau terkait kepemilikan Danau Seran dan Danau Caramin yang masih dipegang PT Galuh Cempaka. Wartawan: Ardiansyah/MK

K

EPALA Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjarbaru Ir Fachrudin mengatakan, bersama Walikota Banjarbaru sudah mengurus finalisasi untuk tiga danau di Banjarbaru yakni Danau Seran, Caramin dan Cempaka. Bahkan pemerintah sudah memberi kuasa

ke ahli hukum untuk proses status lahan tersebut. “Nanti akan ada ahli hukum untuk diberi kuasa dalam prosesnya,” ujarnya. Menurut Fachrudin, Dirjen Pertambangan yang memberi lampu hijau terkait kepengurusan tersebut. “Tapi ini masalahnya kontrak karya itu G to G (government to government),” ucapnya. Terkait masalah pertambang-

an yang dilakukan PT Galuh Cempaka yang saat ini sudah tidak aktif lagi, sudah sepatutnya pemerintah pusat memperhatikan hal tersebut. “Sebenarnya pemerintah pusat memperhatikan ini, tidak bisa diberikan pertambangan ini di tengah kota, sudah tidak layak secara logika. Menurut info yang kami dapat PT Galuh Cempa-

ka sudah dapat teguran kedua, mungkin Febuari ini teguran ketiga,” ungkapnya. Dikatakannya, jika Kementrian ESDM melakukan finalisasi, maka bakalan ada tiga danau yang awalnya menjadi milik PT Galuh Cempaka bisa beralih tangan ke Pemerintah Kota Banjarbaru. “Tunggu finalisasi dari ESDM lalu kemudian akan diserahkan ke

kita,” ujarnya. Sekadar diketahui kontrak karya PT Galuh Cempaka sendiri masih berlangsung, baru akan berakhir pada tahun 2034 mendatang. Hal ini bakal menjadi masalah juga bagi Pemerintah Kota Banjarbaru yang ingin mengelola tempat wisata itu. “Kita minta revisi amdal-nya, juga izinnya sampai 2034 itu,” tandasnya.()

P asar Bauntung Cabe Bertahan di 120 Ribu/Kg DINAS Perdagangan (Disperindag) Banjarbaru terus melakukan pemantauan harga Sembako di pasaran, mayoritas sembilan bahan pokok masih diharga aman. Hanya harga cabe yang masih bertahan pada Rp 120 ribu per kilogram. Kabid Perdagangan Gusti Ardiansyah mengatakan, dari data survei khusus cabe rawit masih berkisar Rp 120 ribu per kilogram, cabe merah panjang masih Rp 25 ribu per kilogram, sedangkan cabe tiung masih di Rp 120 ribu per kilogram. “Data ini kita kirim nantinya ke Kementrian Perdagangan, mereka yang mengambil kebijakan,” ucap Kabid Perdagangan Gusti Ardiansyah. Menurutnya, cabe rawit meski dipasok dari lokal tetap naik diakibatkan adanya perubahan musim yang tak menentu. “Kebanyakan mengalami busuk, termasuk juga ada pengiriman yang mengalami kenaikan,” ucapnya. Saat ditanya apakah nanti dilakukan operasi pasar terkait kenaikan cabe rawit tersebit, Gusti Ardiansyah menjawab sulit sekali. “Sulit untuk operasi pasarnya kalau lombok (cabe, red) ini sebab tidak masuk bahan pokok,” ujarnya. Namun, dikatakannya, cabe rawit masih tetap banyak diminta oleh sejumlah rumah makan di Banjarbaru yang tetap menggunakannya. Selama dua minggu terakhir, monitoring langsung ke lapangan terus dilakukan. “Dua Minggu ini monitoring terus dengan melporkan dan mencatat yang ditujukan ke Kementrian Perdagangan, dan Walikota yang akan mengambil kebijakan bagaimana antisipasinya ke depan,”­ ­pungkasnya.(ardiansyah)

ARDIANSYAH/MK

ANTRE SI MELON: Warga antre mendapatkan si melon, tiga pekan terakhir harga LPG 3 Kg bersubsidi ini menembus harga Rp 40 ribu per tabung.

Jatah Perbulan Ternyata Dikurangi Agen Dari 2.240 Tabung Hanya Dikirimi 560 Biji KEMUNING, MK- Pangkalan gas Aida yang berada di Jalan Kemuning Ujung, Kelurahan Guntung Paikat Banjarbaru diserbu warga, hanya satu jam saja ludes dibeli dengan harga Rp 19.000, Selasa (14/2) tadi. Hal ini akibat adanya kelangkaan LPG 3 Kg yang terjadi di Banjarbaru. Dikatakan Aida, asal gas yang diambilnya berada di Agen Gas

Puskopad (Pusko Kartika Antasari) Km 21. “Hari Selasa kemarin itu kita mendapat jatah 320 biji saja, sejam sudah ludes,” ujarnya. Dia menceritakan, warga terpaksa harus antre dengan dijatah bisa membeli satu biji saja, meskipun ada yang sengaja membawa tiga biji. “Ada membawa tiga tapi tidak dilayani hanya satu saja,” ucapnya. Sebelum kedatangan LPG 3 Kg sebanyak 320 tabung hijau tersebut, sudah setengah bulan pangkalannya

mengalami kekosongan. “Setengah bulan sudah kosongnya, biasanya sebulan 4 kali diantar agen dan normalnya 2.240 tabung, tapin bulan ini hanya dua kali sekitar 560 biji tabung. Hari Jum’at awal bulan tadi dan hari Selasa kemarin 320 biji saja,” katanya. Dijelaskannya, pangakalan tidak boleh menyimpan LPG 3 kg ini, bahkan dia menyisakan 100 tabung untuk masyarakat sekitar pangkalan. “Tidak boleh menyimpan, langsung dijual ke prioritas warga sini,

dan 100 biji khusus orang kampung sini,” tegasnya. Dan pekan ini dia tidak mendapat jatah untuk si melon. “Kabar dari agen minggu ini tidak datang, sebab masalah distribusi,” terangnya. Sementara itu, seorang ibu rumah tangga bernama Yulianti mengaku, selama kelangkaan gas 3 kg, dia berkeliling ke sana kemarin. Meskipun dapat, harganya menyentuh 34 hingga 40 ribu rupiah. “Keliling sudah sampai Loktabat dan Cempaka, ada harga bisa 37-40 ribu,” ucap

warga Loktabat Utara ini. Plt Kepala Dinas Perdagangan (Disperindag) Banjarbaru Muhammad Fauzi mengimbau kepada pangkalan dan agen LPG 3 Kg agar tidak melakukan penimbunan di saat dalam kondisi langka. “Info yang kami dapat kouta memang dikurangi, tapi kita belum tahu juga ada rencana penghapusan subsidi,” ucapnya. Bila sudah kondisi kritis dan akan menyurati Pertamina untuk mengadakan operasi pasar.(ardiansyah)

Distan Siapkan Bibit Padi Unggul Inbrida Desa Beramban Ikut Lomba P2WKSS RANTAU, MK- Desa Beramban Kecamatan Piani dipersiapkan untuk mengikuti lomba P2WKSS tahun 2017. Bupati Tapin HM Arifin Arpan meminta semua pihak terkait siap menghadapi lomba P2WKSS. “Kita harus samakan persepsi dan koordinasi mulai sekarang,” ujarnya. Lomba P2WKSS bukan untuk mengejar juara, tetapi yang terpenting ialah untuk memberikan pengetahuan kepada kaum perempuan agar lebih maju dan berkembang. “Untuk itu perlu dukungan dari dinas terkait dalam pemberdayaan kaum perempuan Desa Beramban menuju masyarakat yang sejahtera,” pinta Bupati.

DILLAH/MK

PERSIAPAN: Rapat persiapan pembinaan P2WKSS di Desa Beramban Kecamatan Piani.

Sementara Ketua TP PKK Kab Tapin Hj Ratna Ellyani SIP mengatakan, program P2WKSS adalah program nasional sebagai wujud dan peran

nyata pemerintah pusat dalam mensejahterakan masyarakat. Melalui program ini, TP PKK bersama pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait bahu-

membahu untuk membangun desa P2WKSS. Diungkapkan Hj Ratna Ellyani,kriteria bedah rumah pada tahun ini tidak hanya diberikan

untuk golongan tidak mampu dan lanjut usia saja, juga kepada para kader PKK yang aktif berperan seperti kader BKR, BKL, dan BKB.(dillah)

RANTAU, MK- Mempercepat produksi padi yang dikenal upaya khusus (Upsus) padi Dinas Pertanian Kabupaten Tapin mengembangkan padi bibit unggul inbrida untuk kelompok tani di Kabupaten Tapin. “Sebanyak 12 ribu hektare disiapakan bibit padi unggul inbrida untuk petani di wilayah Tapin,” ungkap Kadistan Tapin H Masyraniansyah SP kepada wartawan di sela-sela penyuluhan pertanian kebun pertanian terpadu, Kamis (16/2) kemarin. Persiapan tanaman padi unggul inbrida untuk petani yang sudah panen kemudian diberikan bantuan bibit padi inbrida untuk tanam kedua. “Bibit unggul padi inbrida tanaman padi varietas ungul nasional ini umurnya lebih pendek hanya berimur 3 bulan sudah panen dibandingkan dengan padi lokal,” katanya. Dan dari segi produksi juga lebih banyak dibandingkan dengan padi lokal padi inbrida ini yakni 5,7 ton per hectare, sementara padi lokal hanya 3,4 ton per hektare. “Pengembangan padi inbrida ini, pemerintah daerah menyediakan bibit untuk 12 ribu hectare lahan pertanian,” sebutnya. Adapun persyaratan mendapat bibit cukup mudah, petani memohon kepada kelompok tani dan penyuluh setempat akan mengajukan ke Dinas Pertanian untuk diberikan bibit padi inbrida sesuai yang diminta. “Pada April mendatang sudah kami salurkan dan mulai tanam. Untuk lokasi tanam, lahannya tidak mesti pertanian saluran irigasi tetapi lahan rawa lebak juga bisa ditanam,” katanya. Wagimin, Sekretaris Distan Tapin menambahkan upsus padi inbrida hanya khusus di lahan yang perairan cukup. “Penanaman padi inbrida unggulan sudah disiapkan yakni di Kecamatan Bungur dan Kecamatan Tapin Selatan,” ujarnya. Saat ini tanaman padi di sejumlah kecamatan sudah mulai panen. Tiga kecamatan yaitu Kecamatan Tapin Selatan, Tapin Tengah dan Kecamatan Bungur yang direncakan pada akhir Februari nanti.(dillah)


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

T ata Kota

PALANGKARAYA

Polisi Selidiki Oknum Pembakar Lahan Jajaran Polres Palangkaraya memastikan tak akan memberi ampun kepada oknum masyarakat yang diduga kuat sengaja membakar lahan. Sebab, dalam sepekan ini, sudah ada belasan kejadian pembakaran lahan, yang diduga dilakukan secara sengaja oleh oknum warga.

ADI WIBOWO/MK

Subandi Anggota DPRD Palangkaraya

Dukung Fasilitas Olahraga PERNYATAAN Walikota Palangkaraya HM Riban Satia bahwa mengenai tiap kecamatan diwajibkan menyediakan lahan untuk pembangunan olahraga dan fasilitas umum. Ternyata mendapat dukungan Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Palangkaraya, Subandi. "Selama ini, yang paling dominan memiliki fasilitas umum dan lahan olahraga seperti lapangan futsal, lapangan sepak bola dan lain sebagainya, hanya dimiliki Kecamatan Pahandut dan Jekan Raya. Sedangkan yang lainnya seperti Kecamatan Bukit Batu, Rakumpit dan Sabangau masih belum ada fasilitas tersebut," ucap Subandi kepada wartawan Media Kalimantan, Kamis (16/2). Ia mencontohkanuntuk Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan di setiap kecamatannya memiliki fasilitas umum dan lapangan olahraga yang disediakan pemerintah daerah setempat, dari hasil studi banding beberapa waktu lalu. "Ya, itu artinya keinginan walikota itu sudah benar , makanya saya mendukung dengan hal tersebut. Lihat aja beberapa tahun kedepan kalau di tiap kecamatan tidak menyediakan lahan untuk fasilitas umum dan olahraga. Maka ke depan, tidak ada lagi lahan kosong untuk ruang tersebut nantinya," beber Subandi. Adanya dua fasilitas tersebut, legislator Partai Golkar itu, potensi pengembangan sumber daya manusia (SDM) di bidang olahraga khususnya bakal berkembang. Selama ini, kata dia, banyak putra dan putri Palangkaraya yang memiliki bakat bersinar di bidang olahraga, justru tak terpantau. "Saya yakin apabila setiap kecamatan memiliki fasilitas olahraga yang bagus, mengenai bibit olahraga pasti bermunculan. Sekarang saja, fasilitas olahraga hanya ada di dua kecamatan, dan atletnya juga itu-itu saja," ujar pehobi olahraga sepakbola ini. Subandi menegaskan DPRD akan mengawal keinginan serius Walikota Palangkaraya agar terwujud dengan cara memperjuangkan anggaran pembangunan fasilitas olahraga. "Intinya apabila usulan eksekutif itu benar diajukan ke DPRD, saya orang nomor satu yang memperjuangkannya agar bisa gol," pungkasnya.(adi wibowo)

A3

ADI WIBOWO/MK

TERSANGKA NARKOBA: Anggota BNNK Palangkaraya saat menggiring Tomi, pelaku penyimpan narkoba jenis sabu di kamar baraknya, Kamis (16/2).

Ngaku Bandar Besar, Pasutri Dicokok Polisi PALANGKARAYA, MK- Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Palangkaraya berhasil menggulung pasangan suami istri (Pasutri) yang bernama Tomi (48) dan istrinya berinisial Yul (36). Mereka ditangkap lantaran menyimpan satu paket narkoba jenis sabu dengan berat 0,36. Akibatnya, , kedua pasutri tersebut mendekam di sel Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Tengah (BNNP). Untungnya sang istri hanya direhabilitasi, sedangkan suaminya Tomi harus bertanggungjawab atas perbuatannya. "Mulanya, kami mengamankan tiga orang terduga pemilik narkoba jenis sabu. Namun setelah dilakukan

penyelidikan, dua orang kini dilakukan rehabilitasi dan Tomi kepemilikan narkoba dijadikan tersangka," kata Kepala BNN Kota Palangkaraya Soeja'i, Kamis (16/2). Ia menjelaskan penangkapan tersebut dilakukan Selasa (14/2) sore di sebuah kamar barak yang terletak di Jalan G Obos XIXA. Awalnya, anggota mengelabui Tomi sebagai pembeli. Petugas makin penasaran, karena Tomi mengaku sebagai bandar besar "Kami juga tertipu awalnya pelaku ini yang mengaku bandar besar dan kini menjadi daftar pencarian orang (DPO) Polda Jatim. Setelah

kami tangkap dan kembangkan, ternyata pelaku berbohong dan hanya sebagai kurir," beber Soeja'i. Sementara itu, Tomi saat ditanya awak media mengaku dirinya baru pertama kali menjual barang haram tersebut. Dia berbisnis haram lantaran berkenalan dengan orang di kawasan Jalan Mahir Mahar lingkar luar. "Saya kurang kenal dengan pelaku yang memberikan narkoba kepada saya. Saya hanya mengantar saja, saya datang ke Palangkaraya sebenarnya dijanjikan bekerja di perusahaan sawit. Ternyata dibohongi, dan terpaksa bekerja seperti ini," ujarnya.(adi wibowo)

Tak Ada Alasan UNBK Ditiadakan PALANGKARAYA, MK- Pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) pada 2017 ini mulai diberlakukan. Dalam surat edaran (SE) Nomor 1 Tahun 2017 tertanggal 10 Januari 2017, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy, tak hanya menginstruksikan seluruh instansi pemerintahan, diminta mendukung UNBK. Mereka juga mewajibkan seluruh sekolah yang memiliki komputer lebih dari 20 unit dan satu server untuk menggelar UNBK. Sayangnya, tidak semua sekolah negeri di Kalimantan Tengah, khususnya Kota Palangkaraya, belum siap menggelar ujian online itu. Alasan fasilitas untuk pelaksanaan UNBK belum tersedia, karena jumlah komputer dan peserta didik yang tidak berimbang. Termasuk,

butuh dana yang cukup besar, apabila melaksanakan UNBK. "Komputer dapat digunakan secara bergiliran, jika sekolah tidak punya cukup komputer. Yang saya sangat sesalkan, karena Dinas Pendidikan tidak melakukan koordinasi dengan stakeholder. Termasuk kami. Padahal kami sudah diminta Pak Menteri untuk memberikan fasilitas yang ada di sini, "kata Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Kalimantan Tengah, Krisnayadi Toendan, di Palangkaraya, Kamis (16/2). Ia mengungkapkan, dari data 5 SMA siap melaksanakan UNBK, ternyata di Kota Palangkaraya, hanya satu SMA negeri, yakni SMA 5. Padahal, untuk SMK semua bisa menyelenggarakan UNBK. "Masalahnya Dinas Pendidikan tidak ada meminta masukan dari stake-

holder, seolah-olah mampu sendiri. Tapi saya dengar informasi di kabupaten karena kordinasinya lebih baik, banyak sekolah yang bisa menyelenggarakan UNBK,"ujarnya. Ia menegaskan, pelaksanaan UNBK tidak mesti dilakukan di sekolah, jika jumlah peserta didik tak sebanding dengan perangkat komputer yang tersedia. Diakui Krisnayadi, banyak yang salah kaprah, bahwa untuk bisa melaksanakan UNBK,jumlah komputer harus seimbang dengan banyaknya siswa dan tidak dapat dilakukan. “Padahal apabila sekolah tidak memiliki sarana dan prasarana, Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng ditunjuk untuk memantau dan mengikutsertakan siswanya untuk tetap ikut UN di tempat pelaksanaan UNBK yang berada di radius maksimal 5 kilometer,” tuturnya.(tiva)

K

AMI sudah melakukan eksen di lapangan, ada 13 titik kebakaran lahan yang sudah kami padamkan. Apalagi dua hari ini hujan mulai membasahi Kota Palangkaraya, kami merasa terbantu dengan adanya rahmat Tuhan yang diberikan kepada kita," kata Kapolres Palangkaraya, AKBP Lili Warli, Kamis (16/2). Sampai saat ini, beber dia, aparat kepolisian terus mengumpulkan sebanyak-banyaknya informasi mengenai adanya kesengajaan membakar lahan yang ada di sejumlah

Program Kalteng Bersinar Akan Diteruskan PALANGKARAYA, MKPergantian pucuk pimpinan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Tengah antara pejabat lama Kombes Polisi Sumirat Dwiyanto kepada Kombes Polisi Triwarno Atmojo, berlangsung sangat sederhana, di lobi Kantor BNNP Kalteng, Kamis (16/2). Acara hanya dihadiri seluruh jajaran karyawan BNNP, Kepala BNN Kota Palangkaraya M Soeja`i dan Kepala BBN Kabupaten Katingan. Pejabat lama Sumirat Dwiyanto mendapat tugas sebagai Direktur Reserse Narkoba Polda Maluku Utara. Sedangkan pejabat baru sebelumnya menjabat di Divisi Mabes Humas Polri. Dalam sekapur sirihnya, Sumirat mengatakan, sejak menjabat sebagai Kepala BNNP Kalteng dari 18 September 2016-16 Februari 2017, meski dengan kurun waktu yang terbilang cukup singkat, tetapi telah berupaya dalam memerangi peredaran gelap narkoba di Bumi Tambun Bungai, untuk mewujudkan Kalteng bersih dari narkoba (bersinar). "Selama menjabat, memang menggelorakan Kalteng bersinar, menuju Kalteng berkah. Kita juga harus menyeimbangkan pencegahan, pemberantasan dan rehabilitasi. Jadi harus seimbang. Kalau ada satu saja yang dibelakangkan maka Kalteng bersinar tidak akan terwujud," ucapnya. Semua itu, lanjut Sumirat tak akan bisa cepat terwujud, tanpa

DPRD Pertanyakan Pelayanan Pasien BPJS Kesehatan MUARA TEWEH, MK- Pelayanan di RSUD Muara Teweh jadi sorotan DPRD Kabupaten Barito Utara, terutama untuk akses pelayanan kesehatan bagi pasien yang terdaftar menjadi anggota BPJS Kesehatan, dalam rapat dengar pendapat, Kamis (16/2). Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Barito Utara, H Aception ini terungkap soal adanya uang tambahan bagi pasien BPJS Kesehatan saat mendapatkan pelayanan di RSUD Muara Teweh. Diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum Setdakab Barito Utara, Fauzul Risma, anggota DPRD Barito Utara asal FPAN, Hasrat mempertanyakan pelayanan RS bagi pasien BPJS. “Selama ini, memang banyak laporan tentang pelayanan rumah sakit yang kurang maksimal, seperti rendahnya kualitas obat untuk pasien. Sementara peme-

rintah daerah terus membayar iuran BPJS. Kami minta standar obat yang digunakan rumah yang ditanggung pemerintah daerah harus baik. Karena tidak jarang obat yang diberikan membuat pasien tidak sembuh,” kata Hasrat. Ia juga menuding pihak rumah sakit dan BPJS melakukan pembodohan terhadap masyarakat, sebab sudah sering pasien mengeluhkan mengenai obat yang ingin digunakan habis. Sehingga terpaksa membelinya di apotek. Menurut Hasrat, seharusnya rumah sakit dan BPJS terbuka kepada semua pasien, obat mana yang boleh digunakan. Sementara masyarakat berobat tahunya sudah digratiskan tanpa harus membayar lagi. “Kita meminta pengelolaan rumah sakit dan BPJS berlaku transparan agar masyarakat lebih mengetahuinya,” tegas Hasrat.(bani)

kecamatan di Kota Palangkaraya. Walau, saat ini tidak ada lagi titik api,lantaran hujan yang turun, Lili Warli menegaskan pihaknya tetap khawatir karena adabeberapa titik rawan kebakaran lahan dan hutan seperti di kawasan Jalan Mahir Mahar, Tjilik Riwut arah Tangkiling dan Takaras serta kawasan Kecamatan Sabangau. "Kami menindak oknum pembakar lahan ini tidak hanya pidana. Kami juga sinkronkan dengan peraturan daerah (perda) yang dimiliki Pemkot Palangkaraya,” ucap perwira menengah Polda Kalteng ini. Dalam waktu dekat ini, Lili Warli berjanji bakal menggelar pasukan dan kekuatan seluruh tim terpadu untuk siaga memadamkan kebakaran lahan. Hal ini dilakukan agar dapat mencegah terjadinya bencana di Kota Palangkaraya seperti terulang pada 2015 silam. "Walaupun tidak ada lagi kebakaran lahan, kami tetap siaga. Pasalnya rata-rata lahan di Palangkaraya ini adalah kawasan gambut yang mudah terbakar. Lebih baik mencegah daripada kejadian seperti tahun-tahun sebelumnya, yang mengakibatkan hal itu menjadi bencana," tandasnya.()

dukungan seluruh stakeholder, pemerintah provinsi, kota dan daerah, serta insan pers dan masyarakat dengan sukarela dan aktif berpartisipasi dalam melaksanakan kegiatan pencegahan dan pemberantasan. Satu hal yang tidak akan pernah dilupakan Sumirat, karena tanpa dukungan masyarakat Kalteng, pemerintah dan media yang luar biasa, sehingga BNNP Kalteng dapat melaksanakan tugas dengan baik, baik sosialisasi, edukasi terhadap pencegahan dan pemberantasan narkoba yang mendapatkan respons positif dari berbagai elemen di daerah. Ia yakin di bawah kepemimpinan kepala BNNP saat ini, Kalteng bersinar dapat diwujudkan. Apalagi sepak terjangnya, sudah malang melintang ke seluruh daerah Indonesia untuk menjalankan tugas dalam memerangi peredaran gelap narkoba. Sementara itu pejabat yang baru, Triwarno Atmojo berjanji akan meneruskan apa yang telah ditoreh kepala BNNP sebelumnya. Apresiasi juga diberikannya kepada Sumirat, karena dinilai telah begitu gencar dan banyak terobosan untuk memberantas peredaran narkoba di Kalteng. "Saya akan melanjutkan apa yang sudah dirintis Pak Sumirat. Mari kita tukar informasi, dalam hal menjalankan tugas memerangi peredaran gelap narkoba. Saya sampai merinding melihat kedekatan Pak Sumirat dengan teman-teman media. Ini juga akan saya tiru,"ujarnya.(tiva)

Tidak Setuju RS Kejar PAD

BANI/MK

HEARING: DPRD bersama Pemkab Barito Utara, saat menggelar hearing mengenai pelayanan RSUD Muara Teweh dan BPJS Kesehatan, Kamis (16/2).

DALAM rapat bersama manajemen rumah sakit, BPJS, Dinas Kesehatan dan Asisten Bidang Adiminstrasi Umum Setdakab Barito Utara, DPRD terus menyoroti masalah keberadaan rumah sakit saat ini. Di mana untuk tahun 2017 pendapatan telah ditargetkan sebesar Rp 24 miliar. Dengan target seperti sangat jelas sangat mempengaruhi terhadap pelayanan. Ketua Komisi C DPRD Barut H Tajeri mengaku sangat tidak setuju, bahwa pada anggaran tahun ini pendapatan telah ditingkatkan dan masalahnya tentu saja mempengaruhi terhadap pelayanan.sebab disatu sisi rumah sakit bekerja sama dengan BPJS d a l a m melaksanakan pengobatan. Di sisi lain, menurut dia, mengejar target pendapatan yang sudah ditetapkan. Karena masalah inilah membuat pelayanan semakin mendapat sorotan dari masyarakat, terutama dari kalangan warga menengah ke bawah. Menurut Tajeri, setiap tahun pemerintah dan dewan menganggarkan untuk biaya berobat warga miskin melalui BPJS kesehatan, bahkan jumlah miliaran rupiah. Dengan besaran anggaran yang dikeluarkan setiap tahun, maka harapan pelayanan kepada warga lebih ditingkatkan. “Kita juga mempertanyakan dalam pemberlakukan kartu BPJS kesehatan, karena yang berhak mendapatkan itu hanya warga kita yang kurang mampu,namun banyak juga ditemukan warga yang ekonominya mapan,” ujarnya.(bani)


KALIMANTAN TENGAH

A4

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Erat Menang Versi Hitung Cepat

B arsel DIGDO/MK

AKBP Yussak Angga Kapolres Barito Selatan

Suasana Kondusif USAI dilaksanakannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kondisi Barsel tetap kondusif. “Kita selalu memantau semua desa dan kecamatan agar selalu tercipta kondisi yang aman dan lancar,” kata Kapolres Barsel AKBP Yussak Angga kepada Media Kalimantan, di kantornya, Kamis (16/2). Menurutnya, dari pantauan yang dilakukan masyarakat tetap beraktivitas kembali melakukan seperti hari biasanya. “Namun kita akan terus siaga dan mempertebal pengamanan dari personel Renmas Polda Kalteng 1 pleton guna menjaga suasana kondusif,” ucapnya. Yussak menuturkan, pihaknya akan tetap melakukan pengamanan hingga pleno penetapan di KPU 22 Febuari 2017. “Semua ini dilakukan guna antisipasi dari hal-hal yang tidak kita inginkan dikemudian harinya,” tandasnya.(digdo)

Hasil hitungan cepat beberapa lembaga menunjukan pasangan Eddy Raya Samsuri-Satya Titiek Atyani Djoedir (Erat) unggul atas pasangan HM Farid Yusran-Drs Sukanto (Faris) pada Pilkada Barsel. Wartawan: Digdo/MK

B

ERDASARKAN data yang dihimpun Media Kalimantan, melalui situs kpu.go.id atauhttps:// pilkada2017.kpu.go.id/hasil/t2/kalimantan_ tengah/barito_selatan, pasangan no urut 2 unggul dengan perolehan suara 37.312 atau 51,47%, selisih tipis dengan perolehan suara pasangan no urut 1 sebanyak 35.181 suara atau 48,53%. Sumber lain versi hitungan cepat dari web

deskpilkada.kalteng.go.id juga menunjukkan menang tipis. Pasangan Erat memperoleh suara 51,04% berbanding 48,96% suara milik pasangan Faris. Sementara, jika dilihat dari perolehan suara setiap kecamatan, masing masing paslon unggul di tiga kecamatan dari enam kecamatan yang ada di Barsel. Paslon Faris unggul di Kecamatan Dusun Hilir, Jenamas, dan Karau Kuala, sedangkan Erat unggul di

Kecamatan Dusun Selatan, Dusun Utara, dan Bintang Awai. Menanggapi hal ini, Satya Titiek Atyani Djoedir menyampaikan rasa terimakasihnya untuk tim pemenangan, pendukung, dan simpatisan yang telah bekerja keras dan memberikan berbagai bentuk dukungannya. “Semoga saja hasil survei tersebut tidak berubah secara signifikan sampai pada pleno KPUD Barsel nanti,” ucapnya.()

B arut

Keluhkan PDAM

SEJUMLAH warga di Muara Teweh Kabupaten Barito Utara mengeluhkan karena sudah sepekan air bersih dari Perusahaan Air Minum Daerah tidak mengalir. ”Di tempat tinggal kami air ledeng PDAM tidak mengalir sudah enam hari ini,“ kata Suriansyah seorang warga Jalan Pramuka Muara Teweh, dikutip dari Antara, Kamis (16/2). Kondisi ini tidak saja dialami dirinya, bahkan warga lainnya di sekitar tempat tinggalnya juga mengalami krisis air bersih. ”Kami harapkan dengan kondisi ini ada perhatian dari pihak PDAM,“ katanya. Warga lainnya Waway yang tinggal di Komplek Perumahan H Taher Muara Teweh juga mengeluhkan karena enam hari air bersih juga tidak mengalir di kawasan tempat tinggalnya. Menurut dia, untuk kebutuhan sehari-hari seperti mandi, cuci dan lainnya harus menampung air hujan dan membeli air sungai di Kelurahan Jingah Kecamatan Teweh Baru sebesar Rp130.000 per rit (satu rit berisi dua tong air berkafasitas 1.200 liter yang dibawa mobil bak terbuka) ”Kami terpaksa menampung air hujan dan membeli air sehingga pengeluaran bertambah,“ kata warga Perumahan H Taher di Jalan Pendreh Muara Teweh ini. Sementara Direktur PDAM Barito Utara, Agus Surjanto mengakui sejumlah kawasan di daerah ini mengalami kesulitan air bersih akibat salah satu mesin PDAM berkafasitas 55 kilowatt mengalami kerusakan. ”Untuk memperbaiki kerusakan mesin berupa monitor tombol otomatis ini kami masih menunggu spare partnya belum datang dan diperkirakan awal bulan depan sudah terpasang,“ kata Agus. Menurut Agus kesulitan ini juga terjadi karena listrik dari PLN sering beberapa kali padam sehingga menganggu operasional mesin PDAM. Kondisi krisis air ini terus ditangani secepatnya dan kini beberapa tempat yang sebelumnya sempat air bersihnya tidak ngalir, kini sudah dilayani. ”Jadi tidak mengalirnya air ke pelanggan ini akibat kerusakan mesin PDAM, sedangkan surutnya Sungai Barito pada beberapa hari lalu tidak berpengaruh karena kami sudah mengantisipasi dengan menyediakan sejumlah pompa air berkafasitas 30 kilowatt,“ katanya.(ant)

IRFAN/MK

MUSRENBANG: Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat bersama Camat Bataguh Budi Kurniawan serta masyarakat Bataguh.

Rumuskan Program Prioritas KUALA KAPUAS, MK- Pemerintah Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas telah merumuskan sejumlah program pembangunan prioritas di kecamatan itu, baik yang bersumber dari APBD, APBN dan Alokasi Dana Desa (ADD).

Menurut Camat Bataguh Budi Kurniawan melalui Dana Desa (DD) dan ADD, setiap desa di wilayah Kecamatan Bataguh sudah mengambil peran dari dana tersebut untuk membangun desanya, sehingga usulan yang dirumuskan hanya bersifat lintas wilayah yang bervolume besar. “Jadi, usulan semenisasi gang atau jalan dalam desa sudah di cover mereka (desa) sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 22 Tahun 2016 yang mengarah bahwa dana desa digunakan dalam bidang pembangunan dan pemberdayaan. Jadi, pemerintah kabupaten terbantukan dengan dana

desa ini,” jelasnya pada acara Musrenbang Kecamatan Bataguh, kemarin. Dalam penyelenggaraan Musrenbang tingkat kecamatan, Budi pun mengupas tentang kebijakan umum pemerintah dalam rangka pengelolaan dana desa baik yang bersumber dari APBD dalam bentuk ADD maupun APBN dalam bentuk DD. Karenanya, peran pemerintah desa, kata dia, menjadi sangat besar dalam melaksanakan pembangunan di desa terkait dengan ADD yang besar, sehingga peran pemerintah daerah sedikit banyak berkurang dan digantikan olehpemerintah desa se-

bagai konsekuensi logis dari konsep otonomi desa. Nah, dalam pelaksanaan DD dan ADD, mantan Sekcam Selat itu menuturkan, dirinya sudah meminta kepada semuakepala desa untuk menjamin proses tranparansi penyelenggaran pemerintahan, termasuk meminta dari APBDes yang sudah disahkan wajib dibuatkan baliho besar yang akan dipajang di depan kantor desa masingmasing. “Hal ini berfungsi agar pengawasannya akan dilaksanakan langsung oleh masyarakat,” jelasnya. Ia pun juga mengimbau pemerintah desa agar benar-benar mem-

perhatikan aturan-aturan formal yang memang menjadi batasan-batasan dalam penggunaan DD maupun ADD. Dengan demikian diharapkan penggunaannya tidak sampai keluar batas yang ditentukan, sehingga tidak bersentuhan dengan hal-hal yang tidak diinginkan. “Saya berharap hasil Musrenbang dapat mengakomodir program pembangunan yang menjadi kebutuhan prioritas masyarakat melalui sinkronisasi, intergrasi dan sinergi yang bersifat lintas sektor sehingga pembangunan yang adil dan merata serta berkelanjutan dapat terwujud,” tuturnya.(irfan)

Puskesmas Pendang Kekurangan Obat TBC

Polisi Tetapkan Tiga Tersangka Pelaku Pembantai Orangutan di Desa Tumbang Puroh KUALA KAPUAS, MK- Kepolisian Resort Kuala Kapuas menetapkan tiga orang tersangka pelaku penjagal orangutan di Desa Tumbang Puroh, Kecamatan Kapuas Hulu, Kabupaten Kapuas. Selain mengamankan pelaku, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti untuk membantai hewan yang dilindungi itu seperti senapan angin dan parang. Selain itu polisi juga berhasil mengamankan barang bukti lima potongan tulang dan 448 potong kecil daging dendeng primata dengan kemiripan genetis mendekati 100% dengan manusia itu. Pengungkapan kasus ini dipimpin langsung Kapolres AKBP Jukiman Situmorang yang bersama tim turun langsung kelokasi kejadian pada, Rabu (15/2). Menurut Jukiman, pem-

bunuhan orangutan itu terjadi pada 27 Januari 2017 lalu di areal perusahaan perkebunan PT Susantri Permai. Diketahuinya kasus pembantaian orangutan itu, kata dia, dari pemberitaan salah satu media online bahwa adanya pembunuhan orangutan yang kemudian dagingnya dimasak dan dikonsumsi layaknya seperti makanan. “Kami langsung menindaklanjuti informasi itu dengan menerjunkan tim terpadu untuk melakukan proses penyelidikan dan berhasil meminta keterangan 10 orang untuk dapat kami telusuri peristiwa pembunuhan orang utan itu berdasarkan bukti yang bisa kita pertanggungjawabkan,” katanya saat menggelar konferensi pers di Mapolres Kapuas, Kamis (16/2). Dari 10 orang yang dilakukan pemeriksaan secara meraton, penyidik pun menetapkan 3 orang diantaranya sebagai tersangka pelaku penjagal orang utan. Ketiganya berinisial AY, EFS dan RC. “Dari gambaran rangkaian berita dan keterangan peristiwa itu dapat disimpulkan bahwa orang

IRFAN/MK

utan yang dibunuh dan dimakan melibatkan tiga orang yang bisa dijadikan tersangka,” terang Jukiman. Ketiga tersangka melanggar Undang-Udangan Nomor 5 Tahun 1990 tentang konservasi sumberdaya alam hayati dan ekosistim yang diancam hukuman penjara paling lama 5 tahun. “Ancaman hukumannya paling lama lima tahun penjara,” ujar Jukiman. Adapun motif pembataian orang utan tersebut, menurut Jukiman orangutan itu mulanya ditemukan di kawasan perkebunan milik PT Susantri Permai, kemudian salah satu pelaku menembak orang urang utan itu dan selanjutnya dikepung sehingga mengakibatkan hewan dilindungi itu lemas tak berdaya. “Selanjutnya orangutan itu dibawa menggunakan alat berat dan kemudian digorok, diolah dan dimakan. Jadi, dari rangkaian keterangan tersebut untuk sementara motif dari pada pembunuhan orangutan ini adalah untuk dikonsumsi,” katanya.(irfan)

BUNTOK, MK- Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Pendang Kecamatan Dusun Utara, Kabupaten Barito Selatan (Barsel) kekurangan pasokan obat untuk penyembuhan penderita penyakit TBC. Kepala Puskesmas Dusun Utara Anjung Amd Kep mengatakan, TBC sebenarnya perlu penanganan serius dari pihak Puskesmas. Terlebih dalam penyediaan obat yang dibutuhkan oleh penderitanya secara berkesinambungan selama enam bulan. “Masalahnya, bagi setiap penderita TBC itu, selama dalam masa penyembuhan, tidak boleh putus untuk mengkonsumsi obat khusus yang kami berikan. Jika terputus, maka hitungan untuk mencapai masa penyembuhan selama 180 hari itu, akan dihitung kembali dari hari pertama,” jelasnya kepada wartawan Media Kalimantan, Kamis (16/2).

Ia mengungkapkan, sementara ini untuk persediaan obat tergolong sangat sedikit, jika dibandingkan dengan jenis obat-obatan penyakit lain. Seperti penyakit infeksi saluran pernapasan (ISPA), hever thenci dan penyakit yang lumrah di masyarakat. “Kalau untuk obat-obatan bagi penderita penyakit ISPA atau penyakit yang sering dialami masyarakat, itu sudah cukup. Tapi untuk obat penyakit TBC, kami sangat kekurangan” tuturnya. Anjung mengaku, telah mengajukan permohonan kepada Dinas Kesehatan Barsel agar bisa memberikan tambahan terhadap pasokan obat untuk penderita TBC. “Mengingat untuk penderita penyakit TBC di wilayah kami ada sekitar belasan orang dari itu kiranya bisa segera mungkin untuk menyediakan tambahan obat untuk kami,” ucapnya.(digdo)

DIGDO/MK


KALIMANTAN TIMUR

A5

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Bangun Kemitraan untuk Pemenuhan Pupuk

K esehatan Temukan 70 Kasus Malaria DINAS Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, menemukan sebanyak 70 kasus malaria sepanjang Januari hingga Februari 2017. "Kami prediksi temuan kasus malaria pada tahun ini bisa meningkat," kata Pengelola Program Malaria Dinkes Kabupaten Penajam Paser Utara, Sarjito Ponco Waluyo ketika ditemui di Penajam, Kamis. Dengan temuan tersebut, katanya, berarti wilayah Penajam Paser Utara masih tergolong endemis terhadap penyebaran penyakit malaria. Berdasarkan jumlah temuan kasus hingga Februari 2017, Ponco Waluyo memprediksi kasus malaria di kabupaten Penajam Paser Utara berpotensi meningkat, apalagi dengan musim pancaroba seperti saat ini. Dinkes Penajam Paser Utara mencatat daerah endemis atau rawan malaria terdapat di wilayah Puskesmas Sotek, Kecamatan Penajam, di mana kasus malaria paling banyak ditemukan di wilayah tersebut. "Daerah endemis malaria di wilayah Puskesmas Sotek, khususnya di daerah kilometer 12 sampai 15 Sotek ke arah Bongan, terutama di area hutan dan perkebunan sawit. Daerah lainnya yang memiliki kerawanan tinggi terhadap penyakit malaria di wilayah Penajam Paser Utara berada di area perusahaan perkebunan. Ponco menyatakan, serangan penyakit malaria tertinggi berada di wilayah sekitar PT Fajar Surya Swadaya, di mana penderita malaria tersebut berprofesi sebagai pekerja atau pencari kayu di wilayah perusahaan hutan tanam industri itu.(ant)

NET

KURANG: Upaya menambah kuota LPG untuk Kabupaten Paser Utara masih belum berhasil.

Tambahan Kuota LPG Ditolak

Pemerintah menolak pengajuan tambahan kuota LPG bersubsidi ukuran tiga kilogram untuk Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, dari 1.544.280 tabung menjadi sebanyak 2.000.000 tabung pada 2017.

K

EPALA Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Penajam Paser Utara Rusli, saat ditemui di Penajam, Kamis, mengatakan permintaan tambahan kuota elpiji itu, karena

meningkatnya konsumsi masyarakat, terutama seiring pesatnya pertumbuhan pedagang atau pelaku usaha makanan di daerah setempat. "Kebutuhan elpiji masyarakat meningkat tajam, termasuk pertumbuhan pedagang makanan semakin meningkat sehingga permintaan elpiji juga ikut naik," jelasnya. Saat ini, lanjut Rusli, terdata jumlah pelaku usaha atau pedagang makanan di wilayah Penajam Paser Utara mencapai sekitar 2.000 orang, dari sebelumnya yang hanya sekitar 1.000 orang. Namun, pemerintah pusat menolak usulan penambahan kuota elpiji tiga kilogram yang diajukan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara. "Pemerintah pusat hanya memberikan kuota sebanyak 1.682.000 tabung dari total

2.000.000 tabung yang diusulkan pemkab," kata Rusli. Artinya, pada 2017 ada penambahan kuota sekitar 0,2 persen dibanding 2016 sebanyak 1.544.280 tabung, meskipun kuota itu masih kurang memenuhi kebutuhan masyarakat. Menurut Rusli, saat ini setiap rumah tangga rata-rata membutuhkan tiga sampai empat tabung elpiji tiga kilogram per bulan, sedangkan pedagang makanan minimal menghabiskan sembilan tabung elpiji per bulan. "Penambahan kuota itu untuk mengakomodasi jumlah permintaan yang semakin meningkat, karena kalau pasokan dan persediaan elpiji tidak stabil akan ada kelangkaan," ujarnya. Jumlah pedagang atau pelaku usaha makanan di Kabupaten Penajam Paser Utara yang semakin

bertambah dari tahun lalu, diperkirakan menjadi salah satu faktor meningkatnya permintaan elpiji ukuran tiga kilogram. Dengan keterbatasan kuota elpiji tiga kilogram tersebut, Rusli meminta setiap agen dan pangkalan elpji di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara tidak melakukan perbuatan curang atau nakal. "Agen dan pangkalan, termasuk pengecer elpiji untuk tidak menimbun atau bahkan menjual elpiji 3 kilogram ke luar daerah, kalau terbukti melakukan, maka akan dicabut izin usahanya," tegasnya. Disperindagkop Kabupaten Penajam Paser Utara akan memanggil seluruh agen dan pangkalan, termasuk pengecer untuk menghitung kuota di masing-masing agen, pengkalan dan pengecer bersangkutan.(ant)

SAMARINDA, MK- Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Timur membangun kemitraan strategis untuk pemenuhan kebutuhan pupuk bagi petani di daerah itu. Kepala Dinas Perkebunan Kaltim, Ujang Rachmad di Samarinda, Rabu menyatakan, kemitraan strategis itu sangat penting terutama bagian upaya meningkatkan produksi dan produktivitas tanaman perkebunan. "Selama ini, kebutuhan akan ketersediaan pupuk sebagai sarana produksi perkebunan menjadi hal penting agar tetap terpenuhi di tingkat lapangan bagi pekebun," kata Ujang Rachmad. Kenyataan yang terjadi, menurut dia, petani/pekebun kesulitan mendapatkan pupuk dengan harga, jumlah dan waktu yang sesuai, selain keterbatasan keuangan membeli pupuk. Karenanya, kata Ujang Rachmad, kemitraan strategis yang melibatkan PT Pupuk Kaltim (PKT), lembaga perbankan (BPD Kaltim), koperasi dan pemerintah (Disbun) perlu disinergikan. "Utamanya, PKT selaku penyedia (produsen) pupuk dan BPD sebagai penyedia kredit sedangkan koperasi berperan sebagai pengguna (penyalur) dan Disbun memfasilitasi penyediaan pupuk," kata Ujang Rachmad. Ia mengungkapkan, kemitraan bertujuan meningkatkan produktivitas perkebunan dan mempermudah penyediaan pupuk bagi pekebun tepat waktu, jumlah dan harga. Selain itu juga membuka akses keuangan atau kredit bagi pekebun dalam pembelian pupuk selain mampu meningkatkan kapasitas kelembagaan pekebun. "Diharapkan, kemitraan ini mampu mempermudah poktan dan koperasi di sentra perkebunan rakyat memperoleh pupuk NPK maupun urea nonsubsidi. Selain itu, adanya kepastian pengadaan pupuk dengan harga standar sehingga petani mampu meningkatkan produksi kebunnya," katanya.(ant)

KALIMANTAN BARAT K onservasi Database Cagar Budaya KEPALA Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan Kabupaten Kayong Utara Jumadi Gading mengatakan akan membangun "database" cagar budaya di kabupaten itu dengan melakukan survei dan pendataan ulang di setiap desa. "Kita menelusuri berbagai makam serta peninggalan sejarah yang ada di Kayong Utara, dari Desa Matan hingga ke Karimata akan kita lakukan survei dan pendataan ulang untuk dibuat `database`," kata Jumadi saat dihubungi di Pontianak, Kamis. Ia melanjutkan, untuk menyukseskan pendataan tersebut telah dibentuk Tim Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan. Tim tersebut telah melakukan survei di beberapa lokasi situs dan cagar budaya, salah satunya di Desa Matan Kecamatan Simpang Hilir. Di desa ini, mereka menelusuri situs sejarah yang berkaitan dengan Kerajaan Simpang Matan. Diantaranya adalah makam panglima perang Ki Anjang Samad. Berada di Dusun Serindit, makam yang terletak di bawah ini, kondisinya cukup baik karena tiang nisannya telah diganti oleh masyarakat. Namun pendopo makam, kondisinya masih memprihatinkan. "Tahun ini, Bidang Kebudayaan ada beberapa program kegiatan. Di antaranya, pembangunan pendopo makam Ki Anjang Samad ini. Kita akan pelihara keberadaan makam ini, untuk menjadi wisata sejarah dan budaya serta tempat belajar bagi para arkeolog," tutur Jumadi lagi.(ant)

Sebagian Wilayah Pontianak Banjir PONTIANAK, MK- Sejumlah wilayah di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu malam, tergenang air setelah hujan deras mengguyur sejak siang hingga malam hari. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pontianak Aswin Thaufik, usai memantau ketinggian genangan

air menyebutkan, genangan pada beberapa titik dan ruas jalan khususnya di dalam Kota Pontianak terjadi karena dipengaruhi curah hujan tinggi. "Tadi siang kami pantau di Jalan Purnama genangan akibat curahan air hujan di jalan tersebut setinggi 40 cm. Sedangkan di Jalan Sutoyo ketinggian air mencapai 10

cm, bahkan di Jalan Gajah Mada ketinggian air telah mencapai 15 cm," ujar Aswin. Sedangkan hasil peninjauan langsung ke lokasi genangan air di beberapa sudut Kota Pontianak, menurut Kepala BPBD Pontianak itu, hingga Rabu malam pukul 20.53 WIB beberapa titik yang terlihat terganang air hujan, yakni di

Jalan Ahmad Yani, Jalan Pancasila, dan Jalan Harapan Jaya di Kota Baru Pontianak Kota. Kemudian di Jalan Suprapto, Jalan WR Supratman, di depan kantor Pajak, dan daerah permukiman warga di Parit Tokaya tak jauh dari Pasar Flamboyan. Genangan air juga tampak membajiri di Gang PGA Danau

Sentarum. Akibat genangan tersebut puluhan rumah warga tergenang setinggi 50 cm. "Hingga malam ini hujan ringan masih tetap turun. Namun saya berharap ketinggian air ini tidak naik lagi. Dengan surut air sungai Kapuas, ketinggian air yang menggenangi beberapa rumah warga dan jalan juga segera surut," katanya pula.(ant)

Nelayan Diimbau Tetap Waspada Cuaca Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kayong Utara Tri Yanto meski gelombang laut diperkirakan akan mulai tenang pada Maret mendatang, nelayan tetap diimbau untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca yang terjadi secara tiba-tiba. “

D

I perkirakan mulai bulan depan kondisi gelombang sudah mulai menurun tidak seperti saat ini. Namun walau demikian bagi warga yang sering melaut kita harapkan dapat berhati-hati. Karena perubahan cuaca perlahan bisa saja berganti dengan cepat," kata Tri Yanto. Untuk curah hujan sendiri, Tri memperkirakan mulai berkurang pada bulan Juni mendatang sehingga ke-

marau dimulai pada Juni. "Ini hanya sebatas perkiraan saja. Baik mengenai tinggi gelombang walau dan hujan. Pada intinya kita bersama-sama berhati-hati. Jika terjadi apa-apa harap dapat segera melapor," ujar dia. Sementara itu, untuk saat ini di Kabupaten Kayong Utara sudah dua hari berturut-turut sejak tanggal 14-15 Februari diselimuti oleh awan hitam. Bahkan hingga terjadinya hujan yang cukup deras untuk daerah Kabupaten Kayong Utara dan sekitarnnya. Sebelumnya nelayan Desa Sepuk Laut Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, lebih memilih untuk merawat kapal dan menganggur selama dua pekan terakhir akibat cuaca ekstrim. Kondisi ini, sangat berdampak terhadap nelayan tradisional yang memiliki kapal-kapal kecil kisaran 5 GT. Kapal mereka tak akan bisa bertahan oleh hantaman ombak akibat terjangan angin kencang. "Dengan situasi seperti ini, kita tak ada penghasilan sama sekali. Paling kita hanya merawat kapal ataupun seperti saya menganggur dulu sampai

NET

WASPADA: Tingginya gelombang laut akibat cuaca ekstrem menyebabkan nelayan enggan melaut.

cuaca kembali normal," kata seorang nelayan Desa Sepuk Laut, Achmad (32) di Sungai Kakap, Minggu. Menurutnya, cuaca saat ini, bagi nelayan terbilang sangat ganas. Sehingga bisa sangat membahayakan keselamatan diri mereka jika memaksakan diri. Pasalnya, ketinggian ombak mencapai sekitar 3 meter lebih. Angin mulai berembus kencang mulai sore hari. "Kalau kapal kecil kayak punya kami bisa terbalik kena ombak. Ma-

kanya kita tak melaut, hanya kapalkapal besar saja yang bisa bertahan dan tetap bisa melaut. Itupun tetap harus berhati-hati," kata Achmad. Terhadap cuaca ekstrim, siapapun tak bakal bisa bertahan. Padahal Achmad menjadi seorang pelaut sejak dirinya berusia 10 tahun, makanya dia sangat paham dengan cuaca. "Untuk cuaca saat ini memang tak bisa dipaksakan melaut. Bisa membahayakan diri sendiri," tuturnya.

Bermata pencaharian sebagai nelayan, Achmad juga tergabung dalam kelompok nelayan di Desa Sepuk Laut. Namun kelompoknya saat ini belum terdaftar sebagai nelayan Kubu Raya dan belum terdaftar sebagai peserta asuransi nelayan. "Dalam cuaca seperti ini, upaya kita paling memancing di daerah alur sungai saja. Atau menjala ikan, memang hasilnya tak seberapa tapi sangat membantu untuk menopang hidup," katanya.()


UTAMA

A6

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Imam Masjidil Haram Ajak Masyarakat Hidup Damai

Mentan Targetkan Produksi Jagung 25 Juta Ton PEMERINTAH menargetkan produksi jagung pada tahun ini mencapai 25 juta ton. Jumlah tersebut membuat Indonesia tidak lagi impor jagung sepanjang 2017. “Jelas, target kami harus di atas tahun lalu, bisa sampai 25 juta ton di 2017,” kata Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman di sela-sela panen jagung perdana di Desa Tanjung Agung, Kecamatan Katibung, Kabupaten Tanggamus, Lampung, Kamis (16/2). Menurut dia, kesejahteraan petani jagung menjadi prioritas untuk ditingkatkan, sehingga pemerintah dan Gabungan Perusahaan Makanan Ternak (GPMT) bertekad tidak akan terjadi impor jagung seperti tahun-tahun sebelumnya. Selain itu, pemerintah juga memberi dukungan kepada petani dengan membaiknya harga jagung di tingkat petani jagung. Menurut Mentan, harga jagung di tingkat petani 2.700 per kg untuk jagung dengan kadar basah, sedangkan harga jagung dengan kadar kering mencari Rp 3.700 per kg. Ia mengatakan membaiknya harga jagung di tingkat petani dapat meningkatkan kesejahteraan petani jagung dan menambah semangat untuk bertanam jagung. “Harga pemerintah Rp 3.150 per kg, sedangkan perusahaan menerima Rp 3.700 per kg, ini lebih bagus lagi,” ujarnya. Ia menekankan jika harga jagung kadar kering di bawah patokan pemerintah Rp 3.150 per kg, pihaknya langsung mengecek ke lapangan untuk mencari solusinya. “Untuk jagung kadar basah tidak boleh di bawah Rp 2.500 per kg, atau jagung kadar kering tidak boleh di bawah Rp 3.150 per kg,” jelasnya.(www.republika.co.id)

IMAM Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi, Syekh Saleh bin Abdullah bin Hamid, mengajak, masyarakat hidup damai dan harmonis. Hal tesebut dia sampaikan dalam sebuah acara yang diselenggarakan Kementerian Wakaf dan Urusan Islam di Dafna, Qatar, beberapa waktu lalu. "Ko-eksistensi sangat penting hari ini. Islam memberikan fokus khusus pada itu, dan sangat jelas ditampilkan dalam kehidupan sosial di Kota Suci Madinah selama era Nabi Muhammad SAW dan juga selama masa Khulafaur Rasyidin," ujarnya seperti dikutip dari The Peninsula Qatar. Syekh Saleh mengatakan, Islam berfokus pada ko-eksistensi dengan pengampunan sebagai elemen dasar. Masyarakat Madinah selama zaman Nabi Muhammad SAW baik itu Muslim, Yahudi, Kristen, ujarnya, hidup bersama. Ko-eksistensi hidup bersama-sama dengan situasi dan berbeda tujuan. "Ini tidak berarti mengabaikan orang lain, tetapi untuk berbagi kehidupan antara orang-orang. Koeksistensi harus datang dari dalam sehingga hubungan positif didirikan antara orang-orang dalam bermasyara-

Syekh Saleh bin Abdullah bin Hamid

kat," kata dia. Dia menyebut, dalam Alqur’an dan hadis, secara terang menjelaskan bahwa manusia diciptakan berbeda-beda agar dapat membentuk masyarakat yang terintegrasi. "Perbedaan dapat ditangani melalui ideologi keterbukaan karena pikiran yang sempit tidak bisa menghadirkan opsi apapun. Memahami orang lain tidak berarti harus yakin dengan pendapat lain, tapi menghormati pandangan lain tesebut," ujarnya. Keberadaan sekte, mazhab pemikiran, orang, dan suku adalah bawaan sejak lahir dengan sifat manusia. Dia menyebut, ke-eksistensian dapat dicapai hanya melalui prinsip persaudaraan, reformasi diri, kesetaraan, cinta, kasih dan kesabaran. Negara-negara Teluk misalnya, sebut Syekh Saleh, telah menunjukkan contoh kerja sama ideal dan harmonis meski terjadi beberapa konflik di wilayah tersebut. “Mereka telah tinggal bersama-sama mendukung satu sama lain keamanan dan stabilitas di sana. Kita harus hidup berdampingan sebagai individu, keluarga, masyarakat dan negara untuk kepentingan semua manusia sebelum kehilangan segalanya," ujar Syekh Saleh.(republika.co.id)

NET

Haul Abah Guru Digelar 2 April sudah positif, karena sudah disampaikan resmi di Mushala ArRaudah oleh Tuan Guru H Saaduddin Salman Jalil. Jadi insyaAllah, haul ke-12 Abah Guru Sekumpul akan dilaksanakan pada Minggu, 2 April 2017,” terang Fauzan Asniah yang juga merupakan salah satu kerabat keluarga besar Abah Guru Sekumpul tersebut. Dijelaskannya, sebagaimana tahun-tahun sebelumnya yang sudah rutin dilakukan, pelaksanaan puncak

haul ke-12 Abah Guru Sekumpul tahun ini juga akan dimulai dengan shalat Magrib berjamaah. Setelah itu, biasanya berlanjut dengan pembacaan syair-syair Maulid Habsyi, pembacaan surah Yasiin, Tahlil, dan Dzikir Nasyid, lalu ditutup dengan do’a dan shalat Isya berjamaah. “Kalau berkaca tahun-tahun lalu, jamaah biasanya sudah sangat padat sejak waktu Ashar di hari pelaksanaan. Karena ba’da Ashar, biasanya sudah diisi dengan pemutar-

an rekaman pengajian Abah Guru. Sehingga memang, banyak jamaah yang sudah datang sejak siang, bahkan ada yang datang beberapa hari sebelum hari-H pelaksanaan haul,” beber Fauzan Asniah. “Mudah-mudahan sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, kita diberikan kesehatan dan kemudahan untuk sama-sama bisa menghadiri peringatan Haul Abah Guru tahun ini,” lanjut Fauzan Asniah yang akrab disapa Oom Ozhan tersebut.()

Warna Air Sungai Batang Balangan Berubah Menurut salah satu warga Buntu Karau Kecamatan Juai, Ryan, air sungai Balangan yang melalui desanya sudah berubah warna sejak dini hari. “Perubahan warna ini sudah terjadi sejak tengah malam tadi (tengah malam kemarin, red). Untuk sementara saya tidak tahu persis penyebabnya. Namun, ada kemungkinan itu berasal dari tambang. Pasalnya, warna keruhnya tidak seperti keruh pas hujan, apalagi tadi malam tidak turun hujan,” ungkapnya. Keruhnya air sungai ini, lanjut Ryan, sama persis seperti saat kejadian 2015 silam, dimana air sungai Balangan berubah warna karena tercemar air tambang akibat peng-

olahan air limbah tambang yang bocor dan masuk ke sungai. Terpisah, kecaman keras dilontarkan Wakil Ketua II DPRD Balangan M Nor Iswan terkait berubahnya warna air sungai Balangan menjadi susu coklat ini. Politisi PKS ini mengungkapkan, jika air keruh ini akibat tambang, maka kejadian ini tidak pertama kalinya dan membuktikan tidak ada upaya serius dari perusahaan untuk memperbaikinya. “Kalau betul ini akibat limbah tambang, maka pemerintah daerah harus bertindak tegas. Lakukan penyidikan atas insiden ini,” ungkapnya. Terpisah saat dikonfirmasi

terkait berubah warna sungai Balangan ini, Kepala Badan Lingkungan Hidup dan Kebersihan (BLHK) Kabupaten Balangan, Karim Suadi, mengakui jika sudah mengetahui hal tersebut. Bahkan, pihaknya sudah turun ke lapangan guna mengambil sample air sungai Balangan. "Kami sudah mengambil sample air di lima titik berbeda sepanjang sungai Batang Balangan untuk diuji di laboratorium. Untuk tingkat keasaman (pH) dari yang kami cek masih normal, tapi untuk kandungan lainnya masih menunggu hasil laboratorium," ujar Karim lewat telpon selularnya.(sugi)

Jalan Balangan Diperbaiki April Yang dikerjakan ini yang paling rusak dulu. Sedangkan anggaran lainnya untuk peningkatan di titik lain,” jelas Taal, sapaan akrab Muntaal Badrun. Dikatakan Taal, untuk pekerjaan peningkatan tersebut sudah kontrak dengan pihak ketiga. Sehingga diperkirakan pengerjaan akan dimulai pada bulan April mendatang. “Pekerjaan jalan ini paling lama 6 bulan,” sebutnya. Ia menambahkan, untuk peningkatanan jalan di Balangan tersebut disiapkan anggaran sekitar Rp 9,8

miliar. Disinggung bagaimana kelas jalan tersebut karena akan menahan beban berat angkutan semen? Taal menyebut kelas jalan itu hanya mampu menahan beban maksimal 10 ton. Jika lebih daripada 10 ton, sambung Taal, maka dipastikan hancur kembali. “Makanya harusnya di sana ada timbangan portable, sehingga ketahuan berapa beban angkutan yang akan lewat,” sebutnya. Diutarakan Taal, untuk wilayah II pada tahun ini ada peningkatan jalan sepanjang 188 kilometer. Dan salah satunya adalah jalan di

Balangan tersebut. Yang ditangani satker wilayah II ini adalah mulai dari Marabahan, Jalan Gubernur Syarkawi, Jalan Gubernur Subarjo, Jalan A Yani Km 18 atau Liang Anggang hingga perbatasan Kaltim dan Kalteng. “Ada beberapa titik yang juga akan ditingkatkan. Salah satunya adalah Jalan Poros Marabahan-Margasari. Di sana ada 7 Kilomter yang ditingkatkan. Jadi paket pekerjaan di wilayah II tahun ini jumlah totalnya adalah 188 kilometer. Tapi titiknya pisah-pisah,” papar Taal.(fahriza)

Tuntut Ilmu & Amalkan Tidak ada di dalam jalan itu menghinakan dan merendahkan orang lain. Kemudharatan tidak ada, memudharati orang pun kadada. Semua menyelamatkan kepada yang mengamalkan, dan kepada yang mengikuti akan jalan-jalan mereka itu. Dan semua jalan yang sudah mereka jalani itu sudah ditulis, diceritakan, dijelaskan, di dalam kitab-kitab yang membicarakan riwayat hidup mereka, dari mereka lahir sampai kepada meninggal dunia, dimana semua gawiannya menuntut ilmu dan beribadat, ikhlas karena Allah SWT. Maka kata Habib Thohir bin Husin bin Thohir aku wasiatkan kepada diriku dan saudaraku seagama untuk mengenal dan mengetahui perjalanan hidup mereka (orang-orang shaleh). Dan mencoba menjalani jalan-jalan orang shaleh, memperbanyak kelompok mere-

ka. Ketahuilah, membaca riwayat hidup orang-orang shaleh bahari, sama duduk dengan mereka. Orang yang suka membaca riwayat hidup orang shaleh bahari, itulah sekelompok orang yang seumur hidup tidak akan celaka, dan tidak akan dilempar ke dalam neraka. Bahkan orang yang terasing pun bisa saja ngumpul dan menjadi kelompok mereka (orang-orang shaleh), asal suka dan cinta dengan mereka (orang-orang shaleh). Sekalipun jauh perbedaan rupa, amalan, dan ibadatnya, tapi suka dengan mereka (suka dengan orang-orang shaleh), maka akan digabungkan (dianggap satu golongan) dengan mereka. Seseorang akan dikumpul di negeri akhirat kelak dengan orang-orang yang ia cintai saat di dunia. Orang-orang shaleh itu tadi, gawiannya yaitu menuntut ilmu dan beribadat, ikhlas karena Allah SWT. Dalam riwayat-riwayat dise-

butkan ada yang tujuh tahun sudah hafal Qur’an. Ada yang amalannya malam-malam turun ke mushalamushala untuk shalat. Bahkan ada yang sampai istrinya sendiri tidak tahu bahwa beliau adalah seorang ahli ibadat, saking tawadhu dan zuhudnya beliau. Ringkas kata, gawian-gawian mereka itu, mun kada menuntut ilmu, ba-amal (beribadat). Itu yang harus kita teladani. Namun harus diingat, untuk baamal harus bailmu dahulu. Jangan sampai ba-amal kada bailmu. Untuk itu, bagi yang belum berilmu, tuntutlah ilmu terlebih dahulu. Dan bagi yang sudah berilmu, lanjutkan dengan beramal. Mudahan bagamatan kawa ma-amalakan. Amiin ya Rabbal’alamiin.(khairil/disarikan dari pengajian KH Ahmad Zuhdiannoor, Kamis malam (2/2) di Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin)

Usai Pilkada, Jokowi: Kedepankan Persaudaraan dan Persatuan Polri, TNI dan seluruh aparat keamanan yang telah bekerja keras selama ini," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis (16/2). Jokowi juga berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam Pilkada serentak 2017. Untuk itu, Jokowi

mengajak semua pihak bisa mengedepankan rasa persaudaraan dan persatuan. Tujuannya agar program pembangunan yang telah disusun berjalan dan membawa kesejahteraan. "Saya mengajak dan mengimbau agar kita selalu mengedepankan persaudaraan, mengedepankan

kebersamaan, mengedepankan persatuan, agar kita bisa segera fokus pada program-program pembangunan yang membawa kesejahteraan dan keadaan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," kata Jokowi yang saat jumpa pers didampingi oleh Menko Polhukam Wiranto. (rjo/rvk/detik.com)

Untuk Orangtua yang Telah Meninggal bertanya pada laki-laki itu, “Assalamualaikum wahai penghuni kubur, apa yang telah terjadi padamu, mengapa kamu tidak membawa nampan yang bercahaya seperti mereka?” Mayat itu menjawab, “Waalaikumsalam, mereka semua memiliki anak dan keluarga yang selalu mendo’akan dan bersedekah atas nama mereka. Nampan yang bercahaya itu merupakan pahala do’a-do’a dan sedekah yang mereka kirimkan. Sementara aku, walaupun aku memiliki anak, namun anakku tak pernah mendo’akanku apalagi bersedekah untukku. Oleh karena itu aku tidak mempunyai cahaya dan itu membuat aku malu pada teman-temanku.” Ketika Abdullah bin Zaid terbangun, ia segera bergegas untuk menemui anak dari mayat penghuni kubur tersebut dan menceritakan apa yang telah terjadi dengan orangtuanya. Setelah Abdullah bin Zaid menyelesaikan cerita dalam mimpinya dan menasehatinya, maka berkatalah anak itu, “Terima kasih wahai syeikh atas nasehatmu, mulai saat ini aku akan bertaubat dan tidak akan mengulangi perbuatanku dulu.” Sejak peristiwa itu, anak yang telah beranjak dewasa itu selalu

berdo’a dan bersedekah untuk orangtuanya. Pada saat yang sama, selang beberapa tahun kemudian, Abdullah bin Zaid bermimpi hal yang sama, akan tetapi dia melihat laki-laki yang tiada membawa nampan, kini telah membawanya, bahkan cahayanya melebihi yang lainnya. Mayat tersebut berkata, “Wahai Abdullah bin Zaid, Semoga Allah membalas kebaikanmu, karena nasehatmu, anakku pun selamat dari neraka, dan aku tidak malu lagi terhadap tetanggaku berkat do’a dan sedekah yang selalu dikirimkan anakku kepadaku.” Dari Abdullah bin Abbas radhiyallahu ‘anhuma, ia berkata, “Sesungguhnya ibu dari Sa’ad bin ‘Ubadah radhiyallahu ‘anhu meninggal dunia. Sedangkan Sa’ad pada saat itu tidak berada di sisinya.” Kemudian Sa’ad mengatakan, ‘Wahai Rasulullah, sesungguhnya ibuku telah meninggal, sedangkan aku pada saat itu tidak berada di sampingnya. Apakah bermanfaat jika aku menyedekahkan sesuatu untuknya?’ Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Ya, bermanfaat.” Kemudian Sa’ad mengatakan kepada baginda Rasul shallallahu

‘alaihi wa sallam, “Kalau begitu aku bersaksi padamu bahwa kebun yang siap berbuah ini aku sedekahkan untuknya.” (HR. Bukhari). Setidaknya, ada enam hal yang bisa kita lakukan untuk berbakti kepada orangtua ketika mereka berdua atau salah satunya telah meninggal dunia: 1. Mendo’akan kedua orangtua. 2. Banyak meminta ampunan pada Allah untuk kedua orangtua. 3. Memenuhi janji mereka setelah meninggal dunia. 4. Menjalin hubungan silaturrahim dengan keluarga dekat keduanya yang tidak pernah terjalin. 5. Memuliakan teman dekat keduanya. 6. Bersedekah atas nama orangtua yang telah tiada. Demikian, selama orangtua masih hidup adalah kesempatan emas untuk berbakti kepada orangtua, karena berbakti kepada keduanya adalah jalan termudah untuk masuk surga. Dari Abu Darda radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “al-walidu awsathu abwabil-jannati, fa-in syi’ta fa’adhi’ dzalikal-babi au ihfazh-hu” artinya, “Orangtua adalah pintu surga paling tengah, kalian bisa sia-siakan pintu itu atau kalian bisa menjaganya.” (HR. Tirmidzi)***

Ta Jalepok nang lagi badudukan mangupi di Warung Akin. “Baluman nah, kabalujuran aku samingguan ini manggani’i Alin ka padang haja. Lawan Utuh Kumandrahnya banyak wadah mintuha di kampung subalah,” jar Aspal. “Iya am, asa sunyi kedada Utuh Kumandrah. Kedada nang katuju ma hual ha ha ha..,” jar Abay pulang. “Ada jua kah bubuhan ikam ma elangi Utuh Kumandrah. Tu nah batisnya bangkak sing ganalan. Pina lucut banar ba jalan,” jar Anang Tupai nang basinghaja manyinggahi bubuhannya di warung wayah bulik ba gawi. “Tumatan tadi kami mamaderakan Kumandrah aja jua. Kedada pang lagi ka sana, wayah apa ikam ma elanginya,” “Ampat hari sudah aku ka rumah mintuhanya di kampung subalah. Ta jaramba wayah mangganii Haji Gatah batimbang jar,” “Mun ampat hari sudah, bisa wagas sudah lah. Tangguhan ku kada saapa mancungul sudah urangnya

ni..,” jar Nanang Akin manangguhi. Bujur sakalinya tatangguhan Nanang Akin. Kada saapa datang Utuh Kumandrah ba mutur lawan Ning Langkar ba singgah ka warung. Pina wagas pang urangnya, tagal masih pincat sadikit ah ba jalan. “Ding ikam badahulu. Aku singgah manggupi di sini dahulu, lawas kada ta kumpul bubuhannya,” jar Kumandrah kayah Ning Langkar. “Inggih tapi jangan larut..,” jar Ning Langkar. Himung bubuhanya malihat Kumandrah pina sigar. “Baik kah sudah batis Tuh,” “Nyata haja baik sudah, makanya kawa bulik ka rumah saurang ha ha ha..,” “Sanyaman-nyamannya di rumah mintuha, nyaman di rumah saurang jua,” jar Abay. “Paham ikam tu Nang ai..,” “Artinya isuk kawa umpat bagawian di kantur disa ikam Tuh-lah,” “Nitu jua nang ku ulah sagan baalasan ka Haji Gatah, ha ha ha,” Handap kisah, isuk harinya ta kum-

pulan urang sakampungan di kantur pambakal. Handak ba gutung ruyung mambarasihi halaman kantur disa. Nang ngaran Kampung Saraba Kawa lah, urusan gawi sa bumi kedada duanya. Babisikan haja, hibak am sudah nusianya. Rami tu pang bubuhannya ba gawian. “Tuh tulung ikam ambilakan bakul nang baisian paku tu pang,” jar Pambakal Ratih maminta tulung kayah Kumandrah. “Inggih, bakul purun tu kalu pamba…. Aduh,” timbul ta jalapak Utuh Kumandrah. Abut bubuhannya mandatangi. Nang didatangi timbul tatawa banar. “Kanapa ikam maka tatawa Tuh…,” jar Amang Busu sambil ma itihi cupu batis Utuh Kumandrah pina bangkak. “Kaya apa ulun kada ta tawa Mang, batis lun ni hanyar handak baik sudah ta jalepuk pulang hik.. hik..hik…,” Tanganga an bubuhannya malihat lakun Utuh Kumandrah nang satumat ta tawa satumat kasakitan.()


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

MARTAPURA

A7

Ratusan Hektare Sawah ‘Tidur’ karena Kolam Ikan

Sejak 2006 silam, ratusan hektare sawah milik petani di empat desa; Desa Bincau di Kecamatan Martapura, Labuan Tabu dan Jinggah Habang di Kecamatan Karang Intan dan sebagian Desa Pingaran Ilir, Kecamatan Astambul menjadi lahan tidur. Wartawan: Rudiyanto/MK

S

EBELUM tahun 2006, menurut Fauzi, salah seorang petani di Desa Bincau, Rabu (15/2), ratusan hektare areal persawahan yang kini tak dapat digarap tersebut sangat potensial dengan masa tanam dua kali salam satu tahun. Namun semenjak kolam ikan

RUDIYANTO/MK

TAK DAPAT DIGARAP: Ratusan hektare sawah terus terendam air buangan dari kolam-kolam ikan dan tak lagi dapat digarap sejak 2006 silam.

yang mengambil air dari saluran Irigasi Riam Kanan kian masif dan terus bertambah jumlahnya, ratusan hektare sawah milik petani tak lagi dapat digarap. Air buangan dari kolamkolam ikan, ujar Fauzi, membuat areal persawahan tak pernah kering. Air yang terus menggenang kendati musim sedang kemarau, membuat sebagian warga kehi-

Batola Targetkan 1100 Sapi Bunting MARABAHAN, MK- Program Nasional Kementrian Pertanian Upaya Khusus sapi induk wajib bunting skala Nasional ada 4 juta akseptor sapi produktif bunting, Kabupaten Barito Kuala(Batola) sendiri ditargetkan 1100 ekor akseptor. Dari program nasional Upsus Siwab secara Nasional ditargetkan 4 juta ekor akseptor diharapkan akhir tahun 2017 ada 3 juta ekor sapi yang akan lahir. “Sedangkan untuk Kalimantan Selatan ditarget 35,266 ribu akseptor dengan target kebuntingan 23,923 ribu ekor, Batola dharapkan ada 715 ekor kebuntingan,” terang Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan, Drh H Alfian Noor kemarin di ruang kerjanya. Dijelaskan, dari target 1100 ekor akseptor sapi produktif di Kabupaten Barito Kuala(Batola) dibagi di beberapa lokasi di wilayah kecamatan yang ada di Batola. “ Di kecamatan wanaraya ada 715 ekor akseptor, Barambai 256 akseptor, rantau Badauh, Mandastana,

sebagian juga ada di Kecamatan Marabahan,” ujarnya. Saat ini, papar Alfian pihaknya sudah melakukan identifikasi sapi produktif yang bisa di jadikan akseptor. “ Jadi sapi yang diidentifikasi harus produktif reproduksinya. Kalau status reproduksinya bagus akan masuk ke akseptor, sebaliknya bila tidak bagus akan di berikan pemenuhan gizi, pemeriksaan,”ujarnya. Diharapkan dengan program upsus siwab, populasi sapi akan terus meningkat, namun masih terjadi kendala seperti masih kurangnya tenaga insiminator, saat ini Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Batola hanya memiliki 7 tenaga insiminator yang terpencar di wilayah batola. “Yang menentukan status akseptor adalah dokter hewan,sementara tenaga dokter hewan juga masih belum ada, untuk kekurangan tenaga insiminator nanti akan dikirim tiga orang untuk mengikuti pelatihan di Sumbawa,” pungkasnya.(agung)

langan mata pencaharian. Tak sedikit warga yang terpaksa alih profesi karena itu. “Sekitar 200 hekare sawah yang nyaris tak pernah kering akibat air buangan dari kolamkolam ikan yang tak pernah henti,” ujar Fauzi. Mansyuri, warga Desa Bincau yang lain menambahkan, sebelum ada kolam-kolam ikan, ia dan pe-

tani lainnya rutin memanen padi dengan hasil memuaskan kendati padi yang ditanam dari jenis lokal seperti siam unus dan adil. Namun semenjak kolamkolam ikan itu ada, lanjutnya, jangan memanen padi di sawah, menanam pun kini para petani tak bisa. Karena itu mereka berharap, ada tindakan yang diambil Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar maupun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel mengatasi permasalahan ini. Terkait keluhan para petani yang menuding para pebudidaya ikan dalam kolam sebagai musabab lahan pertanian tak lagi dapat digarap, Noor Ipansyah, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Banjar mengatakan, permasalahan para petani yang tak dapat lagi menggarap sawahnya bukan sepenuhnya dampak keberadaan kolam-kolam ikan. Kalaupun benar air dari kolamikolam ikan berdampak pada genangan air di areal sawah, ujarnya, mungkin hanya sebagian kecil. “Apalagi seperti saat ini

yang sedang musim penghujan,” katanya, kemarin. Terlebih lagi, lanjutnya, keberadaan para pebudidaya ikan dalam kolam di wilayah tersebut, sudah lebih dulu ada untuk memanfaatkan air dari saluran irigasi ketimbang areal persawahan. Menyusul setelah kolamkolam ada, kawasan pertanian juga ikut memanfaatkan air dari saluran irigasi untuk pengairan. Pun menurutnya, pemanfataan air saluran Irigasi Riam Kanan untuk sektor perikanan sesuai dengan peraturan gubernur (pergub) Kalsel. Kendati diakuinya, salah satu klausul dalam Pergub menyebutkan, para pebudidaya kolam juga harus menerapkan sebuah teknologi sirkulasi penggendalian air buangan. Dan teknologi itu, ujar Noor Ipansyah, belum ada pemilik kolam yang menerapkannya. Meski begitu, menurutnya, bukan keberdaan tambak yang menjadi penyebab utuh areal persawahan tak dapat digarap.()

MARTAPURA, MK- Jumlah atrean cetak Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Banjar, terus bertambah. Pasalnya hingga kini, belum ada pasokan blanko eKTP dari pusat sejak kekosongan blanko pada awal Oktober 2016 lalu. Kendati kabar yang sebelumnya diterima pihak Disdukcapil Kabupaten Banjar, pasokan blanko eKTP sudah aka nada pada Januari 2017. “Tapi ternyata sampai saat ini belum ada kejelasan kapan blanko e-KTP dikirim dari Jakarta,” kata Uswatul laiyinah, Kepala Bidang (Kabid) Pencatatan Penduduk, Kamis (16/2). Belum adanya blanko e-KTP, ujarnya, otomatis berdampak pada kian banyaknya antrean cetak e-KTP. Karena saban harinya rata-rata 50-70 orang melakukan perekaman. Padahal hingga akhir Oktober 2016 lalu saja, ada sebanyak 14.865 data perekaman belum tercetak akibat kosongnya blanko e-KTP. Sementara cetak e-KTP belum dapat dilakukan, lanjutnya, pemohon KTP diberikan KTP sementara dengan fungsi setara e-KTP dengan masa berlaku selama 6 bulan. “Bagi yang sudah rekam bulan Oktober, masa berlaku KTP sementara masih dua bulan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat blanko e-KTP sudah tersedia,” ucap Uswatul. Lebih lanjut disampaikan Uswatul, dari total jumlah penduduk Kabupaten Banjar sebanyak 537.893 jiwa, 389.685 jiwa adalah penduduk wajib memiliki KTP. Dari jumlah penduduk wajib KTP tersebut, 354.910 jiwa telah melakukan perekaman e-KTP. Tersisa 34.775 penduduk wajib KTP yang belum melakukan perekaman.(rudiyanto)

Apdes Diminta Bangun Kerjasama MARABAHAN, MK- Para aparatur desa (apdes) diharapkan dapat membangun komunikasi dan kerjasama yang baik dan harmonis dengan kades, lembaga desa. Serta komponen masyarakat guna bersama-sama berupaya membangun desa dengan memaksimalkan segenap potensi dan aset yang dimiliki untuk kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Pernyataan itu disampaikan Bupati Barito Kuala (Batola) H Hasanuddin Murad melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Ir H Supriyono MIP pada Sosialisasi APBDesa dan Pemberdayaan Desa bagi Perangkat Desa di Kecamatan Marabahan, Bakumpai, Tabukan, Barambai, Kuripan, dan Cerbon,belum lama tadi. Pada sosialisai APBDes yang juga dihadiri Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Drs Dahlan MIP dan para camat itu, bupati juga menyinggung tentang dana desa dan dana alokasi desa (DD/ADD) yang beberapa waktu lalu dokumennya telah diserahkan kepada seluruh kades. Berkenaan dengan itu, bupati mengingatkan, pemerintah telah

AGUNG/MK

SOSIALISASI: Sekda Pemkab Batola Ir H Supriyono MIP memberikan arahan pada Sosialisasi APBDesa dan Pemberdayaan Desa bagi Perangkat Desa di Kecamatan Marabahan.

memberikan kewenangan kepada desa untuk mengurus dan mengatur kepentingan masyarakatnya sendiri sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, yang memberikan kewenangan lebih besar kepada pemerintah desa untuk melakukan

perencanaan, penganggaran, dan pelaksanaan pengelolaan keuangan desa dalam rangka membangun desa. Mengingat dalam pengelolaan DD dan ADD ada banyak peraturan yang menjadi rambu-rambu dalam pelaksanaannya, mulai dari undangundang, peraturan pemerintah, pera-

TP PKK Kotabaru Laksanakan MoU KOTABARU, MK- Tim Penggerak PKK Kabupaten Kotabaru beberapa waktu lalu melaksanakan kegiatan penandatanganan MoU bersama dengan PKK yang berada di seluruh Kecamatan di Gedung Ratu Intan. Tujuannya demi peningkatan ketahanan pangan dan gizi keluarga. Kegiatan penandatanganan MoU tersebut dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kotabaru Hj Fatma Idiana Sayed Jafar beserta wakilnya Hj Siti Mariani Burhanudin, dan para pengurus Tim PKK Kabupaten Kotabaru dan Kecamatan. Hj Fatma Idiana Sayed Jafar mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan salah satu bentuk upaya perhatian terhadap PKK yang ada di Kabupaten Kotabaru. Dimana dititik beratkan kepada mengembangkan ketahanan pangan serta gizi keluarga, khususnya yang ada di daerahdaerah kecamatan. “Kita ketahui bersama ketahanan pangan dan gizi keluarga perlu sekali mendapatkan perhatikan dalam keluarga karena keduanya ini sangat ber-

Blanko Kosong, Cetak e-KTP Masih Terhenti

dampak dan perlu adanya perhatian secara serius,” tuturnya. Ketahanan pangan dan gizi keluarga katanya, akan membangun keluarga sehat serta menciptakan anak-anak yang cerdas dan berpola pikir yang baik. “Paling tidak, kita bisa membangun dan mengembangkan kehidupan yang baik kepada keluarga serta membangun generasi masa depan yang cerah,” tambahnya. Disamping itu lagi, lanjutnya pula, kegiatan ini juga merupakan salah satu ajang silahturahmi dan melaksanakan peran aktif bagi kaum wanita untuk meningkatkan semangat keorganisasian dalam memperdayakan masyarakat. “Menjadi harapan bersama dalam kegiatan ini juga silaturahmi akan terus semakin meningkat sebagaimana yang telah terbangun dengan baik,” pungkasnya berharap.(fauzi)

turan menteri, sampai pada Peraturan Bupati Batola, maka dalam kesempatan yang baik tersebut bupati berharap kepada seluruh perangkat desa agar perangkat desa harus benarbenar mengerti dan memahami tugas dan fungsinya dalam rangka mendukung kelancaran jalannya roda pemerintahan desa. Selain itu perangkat desa harus mempelajari dengan seksama setiap peraturan yang menjadi dasar dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. Terutama mengenai tata cara ataupun persyaratan dalam rangka pencairan DD dan ADD guna mengurangi resiko kesalahan ataupun keterlambatan dalam proses pencairan dari jadwal yang telah ditetapkan, termasuk dalam pengggunaan dan pertanggungjawabannya, agar tidak menimbulkan keraguan atau kesalahan dalam penerapan dan pelaporan. Ini menurut bupati, penting untuk diperhatikan agar tidak menghambat kelancaran pelaksanaan kegiatan pemerintahan dan pembangunan desa, khususnya dalam memberikan pelayanan kepada seluruh masyarakat desa.(agung)

Jaga Kerukunan Umat Beragama KOTABARU, MK- ‎Sebagai upaya nyata meningkatkan toleransi antar umat beragama utamanya di Kabupaten Kotabaru, Rabu (15/2), jajaran Kantor Kementrian Agama menggelar dialog antar tokoh dan umat beragama yang dilaksanakan di aula Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Darul Ulum. Berhadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kemenag Kotabaru Drs H Salman Baseri MM, Ketua MUI Kotabaru ‎KH Mukhtar Mustajab, ‎Romo Petrus Argo Y OAD dari Gereja Santo Yusuf‎, Pendeta Sosies Samuel dari Gereja Pantekosta di Indonesia Bagian Barat, I Ketut Budjana Ketua FKUB Budha, ‎Rosie Ketua FKUB Hindu, ‎Pendeta Tuah Kutuuni Gereja Kalimantan Evangelis (GLE), ‎Sienie Kanh mewakili Konghucu, ‎Anton Situmorang FKUB Protestan dan Ketua FKUB Katholik ‎Alfonsus. Disampaikan oleh H Salman Baseri, dialog antar umat beragama tersebut bertujuan untuk meningkatkan rasa toleransi dan kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Kotabaru.

Hj Fatma Idiana Sayed Jafar Ketua TP PKK Kabupaten Kotabaru FAUZI/MK

“Tentu saja kegiatan ini diharakan dapat bermanfaaf bagi banyak kalangan. Intinya, semoga saja kedepannya toleransi antar umat beragama semakin meningkat sehingga persatuan dan kesatuan di Kotabaru akan terus terjalin dengan sangat baik,” tutur Kepala Kemenag berharap. Ditambahkannya, semakin sering dilakukan dialog dan silaturahmi akan semakin meningkatkan toleransi dan dapat menjaga kerukunan umat beragama di daerah. ‎Semua konsep serta anjuran semua agama tidak membenarkan penganutnya untuk berbuat kekerasan, dan menjadi tugas FKUB untuk selalu berdialog dan berkontribusi dalam menghadapi tugas dan fenomena ke depan untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera, rukun dan damai. “Oleh karenanya, menjaga kerukunan dan peradaban merupakan tanggung jawab kita bersama.‎ Apalagi di jaman sekarang dengan kecanggihan teknologi sangat cepat sekali informasi yang menyebar dan kita mesti berhatihati dalam menyikapi dan menyaringnya,” pungkasnya.(fauzi)


BANJARMASIN

A8

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Kejar Target Barasih wan Nyaman

I nfo Gangguan Distribusi Air

Hari ini, genap satu tahun pasangan Ibnu Sina dan Hermansyah dilantik sebagai Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin periode 2016-2021.

KAWASAN Banjarmasin Tengah dan Barat, akan mengalami gangguan distribusi air bersih mulai Jumat (17/2) hingga beberapa hari ke depan. PDAM Bandarmasih terpaksa menghentikan distribusi air bersih, karena bocornya pipa transmisi PVC diameter 635 milimeter yang terletak di Jalan Soetoyo S (depan Masjid Ghoiru Jami As Solikin, Pasar Teluk Dalam) Banjarmasin Tengah. “Perbaikan mulai dilakukan Jumat (17/2). Distribusi air bersih kembali normal dalam beberapa hari setelahnya,” kata Supervisor Humas PDAM Bandarmasih Ramadhani Agustini kepada wartawan, kemarin. Pihaknya memohon maaf atas terjadinya gangguan distribusi air bersih kepada pelanggan air bersih di kawasan Banjarmasin Tengah dan Barat. Bagi masyarakat yang membutuhkan jasa mobil tangki, dipersilakan menghubungi PDAM Bandarmasih melalui nomor telepon 0812-147-75405 atau 0887-516-3266. Beberapa waktu lalu, Direktur Utama PDAM Bandarmasih Ir Muslih mengatakan, proses pembangunan embung di Desa Pematang Panjang, Kabupaten Banjar, sudah memasuki tahap awal dengan menyelesaikan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal). “Amdal-nya sudah selesai. Saat ini direncanakan menambah luasan lahan, dari awalnya 30 hektare menjadi 40 hektare. Dana pembangunannya diperjuangkan dari Pemprov Kalsel dan pemerintah pusat. Kami juga sudah menyiapkan jaringan perpipaan yang akan selesai dalam beberapa tahun anggaran,” katanya.(hendra)

Wartawan: Hendra/MK

S

ISTIMEWA

KERJASAMA: Pemkot Banjarmasin menggandeng BPN untuk pembuatan dan penyelesaian sertifikasi tanah milik pemerintah.

Sertifikasi Tanah Milik Pemerintah AGRARIA, MK- Pemkot Banjarmasin menggandeng Badan Pertanahan Nasional (BPN) terkait pembuatan dan percepatan sertifikasi tanah milik pemerintah daerah. Kepala Kanwil BPN Banjarmasin Frangky J Poli mengungkapkan, dari 101 bidang tanah milik Pemkot Banjarmasin yang diserahkan ke BPN untuk disertifikasi, hingga akhir 2016 lalu, tercatat sekitar 70 bidang tanah yang sudah selesai dibuatkan sertifikatnya. “Sisanya akan segera diselesaikan. Sejak 2014 lalu, kami sudah mulai melakukan sertifikasi atas tanah milik Pemkot

Banjarmasin,” katanya. Selain sertifikasi lahan, pihaknya juga sedang melakukan penelusuran aset milik Pemkot Banjarmasin. “Apabila dalam hasil penelusuran ditemukan masih ada aset milik Pemkot Banjarmasin yang belum bersertifikat, setelah melengkapi semua persyaratannya akan diproses sertifikatnya,” katanya. Sebelumnya, Ketua DPRD Banjarmasin Iwan Rusmali mengakui masih banyak aset Pemkot Banjarmasin, baik bergerak maupun tidak bergerak, yang tercecer dan nilainya mencapai miliaran rupiah. Diungkapkan Iwan, dulunya

milik Pemkot Banjarmasin, saat ini berganti bentuk tanpa kejelasan status maupun dokumen histori, akibat dikuasai pihak lain, termasuk lahan Terminal KM 6, yang berubah menjadi pusat perbelanjaan dan tanpa kejelasan status. Iwan khawatir, barang tak bergerak milik Banjarmasin hilang atau terlepas dikuasai pihak lain tanpa prosedur yang jelas. Padahal, pelepasan aset harus mendapat persetujuan DPRD. Ia mendesak Komisi I DPRD Banjarmasin segera menjadwalkan pembentukan Panitia Khusus (Pansus) aset daerah. Apalagi per-

soalan aset daerah sudah masuk Program Legislasi Daerah (Prolegda) Banjarmasin tahun 2017. Walikota Banjarmasin Ibnu Sina mengatakan tanah milik Pemkot Banjarmasin yang saat ini proses sertifikasinya belum rampung, segera diselesaikan, sehingga ada kejelasan dan dasar hukum terhadap aset milik pemerintah daerah tersebut. Terkait Proyek Operasi Nasional Agraria (Prona), Pemkot Banjarmasin mendukung 30 ribu sertifikasi Prona. “Jajaran lurah dan camat di Banjarmasin siap membantu,” ucapnya.(hendra)

EJAK dilantik sebagai Walikota Banjarmasin pada 17 Februari 2016, Ibnu Sina mengklaim sudah banyak hal nyata yang dilakukannya bersama Hermansyah untuk membenahi dan menjadikan Banjarmasin sebagai kota Barasih wan Nyaman (Baiman). “Banjarmasin sudah semakin bersih. PKL sudah ditata dengan baik, dan masyarakat sudah mudah dalam berurusan dengan pemerintah. Masih banyak hal lainnya yang ingin kami capai, dan dilakukan bertahap,” kata Ibnu Sina. Penertiban PKL, pihaknya sudah merelokasi pedagang di Jalan Ahmad Yani ke Lingkar Dalam Banjarmasin, serta menertibkan PKL yang biasa berjualan di kawasan Siring Tendean. Banjarmasin sukses meraih anugerah Adipura kategori kota besar, karena dianggap berhasil menjaga dan meningkatkan kebersihan, sekaligus konsisten menjaga kelestarian lingkungan. Banjarmasin juga menjadi pelopor dalam pengurangan penggunaan kantong plastik, dengan diterbitkannya larangan toko modern menyediakan dan menjual kantong plastik. Langkah ini menyebabkan berkurangnya sampah plastik hingga 80 persen. Namun, mantan anggota DPRD Kalsel ini juga mengakui masih banyak program yang belum bisa dilakukan maksimal, untuk mewujudkan keinginan agar Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Banjarmasin ‘berlari’ atau bekerja cepat mewujudkan Banjarmasin Baiman. “Di awal masa kepemimpinan, kami dihadapkan pada perubahan Struktur Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) baru, yang penerapannya secara nasional. Tahun ini, saya yakin semua sudah siap berlari,” katanya. Terkait pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan, Ibnu mengakui masih banyak yang perlu dibenahi. “Begitu juga sarana transportasi masyarakat, yang secara bertahap akan diperbaiki. Kami tidak hanya membangun sarana fisik saja, tapi juga pembangunan karakter. Pembangunan fisik harus disesuaikan dengan kondisi keuangan daerah,” pungkasnya.()

Pelayanan Maksimal bagi Pelanggan PDAM Bandarmasih terus memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya. Sebagai salah satu perusahaan daerah yang berstatus sehat, PDAM Bandarmasih sadar jika pelayanan maksimal menjadi sebuah hal yang tidak bisa ditawar lagi, untuk diberikan kepada masyarakat. Ratusan ribu pelanggan di Banjarmasin dan sekitarnya, saat ini bisa menikmati layanan air bersih yang berkualitas, sehat, dan murah. Meski pelayanan sudah bagus, Direktur Utama PDAM Ir Muslih dan jajarannya bertekad terus berinovasi, mengingat tantangan yang dihadapi cukup berat, salah satunya pemenuhan air bersih, mulai instalasi hingga cakupan pelayanan yang tersebar di semua penjuru kota sampai kawasan pinggiran. “Kami terus berupaya agar pelanggan mendapatkan pelayanan air bersih yang maksimal. Semuanya perlu proses, namun secara bertahap terus dilakukan, misalnya pembenahan instalasi air bersih dan cakupan pelayanan yang merata,” kata Ir Muslih. Terkait masih adanya gangguan distribusi air bersih, pihaknya secara bertahap

melakukan pembenahan sistem jaringan perpipaan, dari jenis PVC ke HDPE, yang tahan terhadap tekanan atau getaran. “Pipa bocor diganti dengan yang lebih kuat. Untuk ketersediaan air baku, saat ini masih menyiapkan sebuah proyek pembangunan embung yang menjadi tempat cadangan air baku, jika terjadi musim kemarau panjang,” terangnya. Untuk mengajak peran serta masyarakat, setiap tahun PDAM Bandarmasih melibatkan masyarakat dalam sejumlah kegiatan sosial, seperti donor darah, penyediaan air minum di sekolah, bekerjasama dengan perusahaan air kemasan, dan lainnya, serta ajakan agar pelanggan bayar tagihan air bersih tepat waktu dengan memberikan hadiah utama beberapa sepeda motor dan tiket umroh. “Di peringatan HUT ke-44, PDAM Banjarmasin menggelar banyak kegiatan sosial, olahraga, dan kemasyarakatan, untuk lebih mendekatkan diri kepada pelanggan, yang selama ini sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari PDAM Bandarmasih,” bebernya.(hendra)

Layanan hingga Kawasan Pinggiran SELAIN inovasi dan layanan maksimal, PDAM Bandarmasih diharapkan tidak hanya menjangkau warga perkotaan, tapi juga kawasan pinggiran. Hal itu menjadi kredit poin bagi PDAM Bandarmasih, sebagai bentuk nyata pelayanan yang menyeluruh. Ketua DPRD Banjarmasin Iwan Rusmali mengakui cakupan layanan menyeluruh hingga bisa dinikmati masyarakat pinggiran bukan perkara mudah, mengingat

secara teknis dan biaya, berbeda dengan layanan pelanggan yang berada kawasan perkotaan. Meski berat, katanya, PDAM Bandarmasih nyatanya mampu memberikan layanan prima hingga ke pelosok Banjarmasin, dengan cakupan pelanggan yang cukup besar. “Warga Banjarmasin yang tinggal di kawasan pinggiran sudah bisa menikmati layanan air bersih, seperti halnya yang tinggal di tengah kota. Itu menjadi keberhasilan PDAM Bandarmasih dalam peme-

rataan cakupan layanan,” ucapnya. Perhatian besar kepada warga yang tinggal di kawasan pinggiran, katanya, menjadi perhatian besar DPRD Banjarmasin agar ke depannya lebih banyak lagi warga yang bisa menikmati air bersih yang disalurkan PDAM Bandarmasih. “Biaya instalasinya sangat besar, namun PDAM Bandarmasih mampu melakukan banyak inovasi, misalnya sambungan air bersih untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendan (MBR).(hendra)

Ibnu Sina Walikota Banjarmasin

Puji Inovasi PDAM Bandarmasih DIUSIANYA yang ke-44 tahun, PDAM Bandarmasih terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sejumlah inovasi dilakukan, salah satunya portal pengaduan yang terintegrasi dengan layanan online. Jika ada keluhan, cepat direspon. Hal ini menjadi salah satu poin utama meningkatnya pelayanan, selain jaringan air bersih yang terus diperbaharui. Walikota Banjarmasin Ibnu Sina acung jempol dan menilai PDAM Bandarmasih mampu menjadi perusahaan yang sehat dengan segala jenis inovasinya, khususnya untuk memudahkan pelayanan kepada pelanggannya. “Portal Pengaduan yang terintegrasi dalam sistem online sangat dibutuhkan masyarakat. Setelah diluncurkan, interaksi pelanggan dengan PDAM berjalan baik,” ucap Ibnu Sina. Tak hanya memuji sistem layanan pengaduan, Ibnu juga memberi aplaus kepada PDAM yang sudah berhasil meningkatkan pelayanan ketersediaan air bersih kepada pelanggannya dengan baik dan penuh inovasi. “Ketersediaan air bersih sangat dibutuhkan masyarakat. PDAM Bandarmasih mampu menjaga dan meningkatkan layanannya. Saya berharap bisa ditingkatkan lagi,” pungkasnya.(hendra)


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

SPORTAKULER

BENFICA Leg Pertama Leg Kedua

DORTMUND 1-0 09/03/17

Stadion Da Luz Westfalen

PSG

BARCELONA 4-0 09/03/17

Leg Pertama Leg Kedua

REAL MADRID

Parc de Prince Nou Camp

NAPOLI 3-1 08/03/17

Leg Pertama Leg Kedua

S. Bernabeu San Paolo

B1 MUNCHEN

ARSENAL 5-1 08/03/17

Leg Pertama Leg Kedua

Allianz Arena Emirates

* Jadwal sewaktu-waktu dapat berubah

ROAD TO CARDIFF 2017

MAN. CITY

16 BESAR

Leg Pertama Leg Kedua

AS MONACO 22/02/17 16/03/17

Etihad Stade Louis II

LEVERKUSEN Leg Pertama Leg Kedua

ATLETICO

FC PORTO

22/02/17 BayArena 16/03/17 Vicente Calderon

Leg Pertama Leg Kedua

JUVENTUS 23/02/17 E. do DragĂŁo 15/03/17 Juventus Arena

SEVILLA

LEICESTER 23/02/17 15/03/17

Leg Pertama Leg Kedua

R.S PizjuĂĄn King Power

GRAFIS: HILMAN T GINANJAR/MK

MUNCHEN

5

1

ARSENAL

Rekor Buruk The Gunners Arsenal menorehkan rekor buruk, setelah dikalahkan Bayern Munich 5-1 dalam laga pertama babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Kamis (16/2) dinihari Wita. Tim asuhan Arsene Wenger itu menjadi klub Inggris pertama yang kebobolan 200 gol di kompetisi utama antarklub Eropa.

D

ALAM laga itu, The Gunners-julukan Arsenal- tertekan sejak menit awal. Tak ayal anya butuh 11 menit bagi Bayern untuk membuka keunggulan lewat Arjen Robben. Tapi Arsenal kemudian merespons dan menyamakan kedudukan melalui Alexis Sanchez di menit ke-30. Gol itu membuat kepercayaan diri Arsenal mulai tumbuh. Tapi Bayern kemudian meningkatkan intensitas di babak kedua dan berhasil kembali unggul melalui Robert Lewandowski di menit ke-53. Thiago Alcantara lantas mencetak gol di menit ke-56 dan 63, diikuti gol lain dari Thomas Mueller di menit ke-88. Kekalahan telak ini juga membuat Arsenal terancam untuk memperpanjang kesialan di babak 16 besar. Dalam enam musim terakhir, mereka terus kalah di

TERTUNDUK LESU: Kiper Arsenal David Ospina tertunduk lesu lantaran gawang yang dikawalnya dengan mudah kebobolan lima gol dari Bayern Munich.

laga pertama babak ini, termasuk dua kali oleh Bayern (2013 dan 2014), dan akhirnya gagal melaju. Musim ini, kesialan itu bakal kembali terulang. Di sisi lain, hasil tersebut juga jadi pukulan telak bagi pelatih Arsene Wenger, yang belakangan gencar diberitakan akan segera diganti setelah bertugas 20 tahun di klub itu. Media-media Inggris dan Italia bahkan sudah gencar menyebut-nyebut calon penggantinya, termasuk Massimiliano Allegri yang kini menangani Juventus. Rio Ferdinand, mantan pemain Manchester United yang menjadi komentator televisi untuk pertandingan ini, menyampaikan penilaian miring pada pelatih asal Prancis itu. "Tampilan tim biasanya mencerminkan manajernya dan kali ini mereka tampil sangat lemah," kata dia. Arsenal sendiri saat ini berada di posisi keempat klasemen Liga Inggris, terpaut 10 angka dari Chelsea di puncak klasemen. Wenger mengakui mental para pemainnya luluh lantak di hadapan Robben dkk. Klimaksnya terjadi setelah Thiago melesakkan gol ketiga Bayern. "Masalah yang kami hadapi sebenarnya adalah setelah gol ketiga. Kami kehilangan organisasi permainan dan mental kami hancur," kata Wenger. Kehilangan kapten dan bek tengah Laurent Koscielny pada awal babak II menjadi pemicu berantakannya pertahanan The Gunners. Akibat cedera, Koscielny terpaksa digantikan Gabriel pada menit 49. Sementara itu, hasil ini jadi bekal bagus Bayern untuk leg kedua di Emir-

ates Stadium, 8 Maret mendatang. Di sisi lain, Opta mencatat hasil ini membuat Bayern sukses menorehkan rekor cemerlang. Die Roten sukses menyapu bersih kemenangan dalam 16 laga kandang terakhir di Liga Champions. Ini menjadi rekor terpanjang sepanjang sejarah Liga Champions. Sementara itu, striker Bayern, Robert Lewandowski juga menorehkan catatan apik. Pemain internasional Polandia ini sukses mencetak 15 gol dalam 13 pertandingan Liga Champions terakhir di Allianz Arena. "Kami memainkan sepakbola fantastis dengan intensitas dan keseimbangan," tutur Ancelotti di ESPN.(espn/tmp/bln)

DATA & FAKTA STATISTIK PERTANDINGAN

MUNCHEN

ARSENAL

69%

Penguasaan Bola

31%

11

Tendangan ke Gawang

8

6

Tendangan Melenceng

5

9

Tendangan Pojok

14

12

Pelanggaran

11

3

Offside

2

2

Kartu Kuning

3

Kartu Merah

0

0

SUSUNAN PEMAIN Neuer; Lahm, Martinez, Ospina; Gibbs, Hummels, Alaba; Koscielny (Paulista 49'), Alonso, Vidal; Robben, 0XVWDͤ %HOOHULQ ;KDND Alcantara, Costa Coquelin (Giroud 77'); (32-Joshua Kimmich Chamberlain, Oezil, 84'); Robert Iwobi (Walcott 66'); Lewandowski Sanchez

NET

Gencarkan Promosi Potensi Daerah BANJARBARU, MKDinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalimantan Selatan, diharapkan lebih giat melakukan promosi potensi daerah guna mengundang investor baik lokal, regional, nasional hingga internasional ke Banua. Hal tersebut disampaikan Sekdaprov Kalsel Drs H Abdul Haris , MSi saat membuka Rapat Koordinasi Perencanaan Penanaman Modal Daerah (RKPPMD) Tahun 2017, di Ruang rapat Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalsel, Kamis (16/2). “Promosi tidak bisa diabaikan dalam meningkatkan investasi, kita harus menjual potensi kita dulu. Bagaimana orang mau berinvestasi, kalau tidak tahu potensi kita,� ucapnya. Menurut Haris, banyak media yang dapat dilakukan untuk mempromosikan potensi daerah. Salah satu medianya adalah dengan mengikuti setiap kegiatan pameran di bidang investasi bertaraf nasional maupun internasional di mana dalam kegiat-

Abdul Haris Makkie Sekdaprov Kalsel

an tersebut dapat lebih mengenalkan potensi daerah. Menurut pria yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Biro Humas Setdaprov Kalsel ini, hal yang tidak kalah penting dalam meningkatkan investasi adalah jaminan keamanan dalam berinvestasi. Sebab, lanjut dia, dengan adanya jaminan keamanan, investor akan merasa aman dalam melakukan kegiatan usahan di daerah dan mereka tidak merasa was-was akan kelangsungan usahanya. Sekda menilai Rapat Perencanaan Penanaman Modal

Daerah (RKPPMD) Tahun 2017 untuk menciptakan iklim penanaman modal yang mendorong penguatan daya saing daerah dalam rangka menarik sebanyak-banyaknya investor. Hal senada juga disampaikan Kepala Bidang Promosi Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kalsel Drs Faizal Rizani. Pihaknya, kata dia juga melakukan upaya strategis dalam mempromosikan potensi daerah melalui media informasi berbasis web, media social, media cetak, buku dan bisnis forum.(fahriza/humas)

Dishut Kalsel Edukasi Pelajar Peduli Hutan BANJARBARU, MKBerbagai terobosan dan inovasi guna pelestarian hutan, sebagai satu kesatuan ekosistem lingkungan terus dilakukan Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan. Salah satunya, dengan melakukan edukasi kepada generasi muda khususnya di kalangan pelajar melalui kegiatan pemilihan Duta Tahura Sultan Adam 2017. Kegiatan pembekalan ini dikuti perwakilan pelajar SMP dan SMA atau sederajat di kawasan Tahura Sultan Adam, Selasa (14/2) kemarin. "Generasi muda, khususnya pelajar sangat penting diberikan pemantapan dan pemahaman tentang pentingnya fungsi hutan sebagai suatu kesatuan ekosistem," kata Kepala Dinas Kehutanan Kalsel, Dr Hanif Faisol Nurrufiq,S.Hut MP. Menurut dia, pada lingkungan hutan, terdapat hamparan lahan yang di dalamnya terdapat sumber daya alam hayati yang didominasi pepohonan dengan persekutuan alam yang tidak dapat dipisahkan antara satu dengan lainnya. "Pemahaman fungsi hutan bagi pelestarian ekosis-

FOTO: HUMAS

FOTO BERSAMA: Kepala Dinas Kehutanan Kalsel, Dr Hanif Faisol Nurrufiq,S.Hut MP dan Kepala UPTD Tahura Sultan Adam, Lanang Budi saat berfoto bersama dengan pelajar Duta Tahura Sultan Adam, di Halaman Kantor Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel, Jl A Yani Km 37 Banjarbaru, Selasa (14/2) kemarin.

tem lingkungan penting untuk disosialisasikan kepada masyarakat terutama pelajar. Sebab mereka generasi penerus bangsa dan agen perubahan di masa mendatang," paparnya. Melalui pembekalan pelajar di sekitar Tahura Sultan Adam, lanjut Hanif, diharapkan kecintaan mereka terhadap pelestarian hutan semakin meningkat. Dan, pada materi pembekalan juga disampaikan manfaat keberadaan hutan secara umum, baik dari sisi lingkungan maupun dari sisi manfaat bagi keberlangsungan

hidup manusia dan alam sekitar. "Hutan yang terawat dan subur memberikan manfaat bagi kesehatan manusia dan makhluk alam sekitar. Ini karena berfungsi sebagai penampung karbondioksida, habitat hewan, modulator arus hidrologika , penyerapan air, serta pelestarian tanah," katanya merincikan tentang pentingnya pelestarian hutan. Sementara, Sekretaris Dishut Kalsel, Dr Rahmaddin My didampingi Kepala UPTD Tahura Sultan Adam Lanang Budi mengatakan pembekal-

an Duta Tahura Sultan Adam 2017 ini diikuti perwakilan dari SMP 1 Aranio, SMPN 2 Karang Intan, MTs Muhammadiyah Mandiagin, SMPN 7 Karang Intan, dan SPMN 4 Kiram. “Selain itu juga diikuti SDN Tiwingan Baru, SDN Tiwingan Lama, SDN Aranio 2, SDN Awang Bangkal Timur, SDN Awang Bangkal Barat, MI Muhammadiyah Mandiangin, SDN Mandiangin Timur 2 dan MIN Tiwingan Lama dengan jumlah peserta 50 siswa,� imbuhnya.(fahriza/humas)


B2

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

REAL MADRID

3

1

NAPOLI

Benzema Bungkam Kritik Real Madrid memetik kemenangan 3-1 atas tamunya Napoli pada leg I babak 16 besar Liga Champions, dinihari kemarin Wita. Kemenangan di Estadio Santiago Bernebeu itu menjadi kesempatan Karem Benzema membungkam para pengkritiknya.

Y

A, bomber asal Prancis tersebut jadi sasaran kritik karena kontribusinya yang dinilai masih minim. Ia baru mencetak lima gol di La Liga. Secara keseluruhan, sampai sebelum

pertandingan melawan Napoli, striker internasional Prancis itu baru mengemas 10 gol di semua kompetisi. Minimnya kontribusi itu membuat Benzema jadi sasaran kritik. Tak jarang dirinya dicemooh oleh suporter sendiri. Tapi Benzema tetap mendapat kepercayaan dari Zinedine Zidane. Dia pun memberi pembuktian dalam pertandingan melawan Napoli di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Benzema mencetak satu gol untuk membantu Madrid membalikkan keadaan atas Napoli dan menang 3-1. Gol yang dibuat Benzema juga krusial karena dibuat 10 menit setelah Napoli memimpin lebih dulu. Bahkan Benzema nyaris menambah gol pada menit ke-42. Akan tetapi, sontekan jarak dekat dia masih mengenai tiang kiri gawang Reina. Kini, Benzema menjadi pemain Prancis dengan kolek-

si gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions. Torehan 51 gol dia mengalahkan striker legendaris Arsenal, Thierry Henry (50). ”Sejak muda, saya sudah hidup dengan kritik. Saya bekerja keras dan kadang Anda mencetak banyak gol dan di kesempatan lain tidak,“ ujar Benzema seperti dikutip dari situs resmi klub. ”Saya bukan striker yang selalu ingin mencetak gol, saya suka membantu tim dan itulah mengapa saya bekerja keras dalam latihan. Saya menikmati diri saya hari ini, saya mencetak gol dan itu adalah pertandingan dengan banyak aksi.“ Performa Benzema dalam pertandingan melawan Napoli juga mendapat pujian dari Zidane. ”Benzema punya kepribadian dan dia menunjukkan bahwa dia tahu bagaimana cara terbaik untuk merespons kritik. Dia pantas mencetak gol, dan terus jadi ancaman,“ ucap Zidane. Pada laga itu, Madrid tampil lebih dominan dan menciptakan lebih banyak peluang. Akan tetapi, tim tuan rumah dikejutkan oleh gol Lorenzo Insigne pada menit kedelapan. Madrid baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-18 melalui sundulan Karim Benzema. Skor 1-1 bertahan hingga berakhirnya babak pertama. Madrid sukses mencetak dua gol tambahan setelah turun minum. Toni Kroos membawa Madrid berbalik memimpin pada menit ke-49 sebelum gol spektakuler Casemiro pada menit ke-54 memantapkan kemenangan Madrid. Hasil ini menjadi modal bagus bagi Madrid untuk menghadapi pertemuan kedua yang akan dilangsungkan di markas Napoli, Sao Paolo, 8 Maret mendatang. Sementara bagi Napoli, mereka wajib menang dengan skor minimal 2-0 untuk membalikkan keadaan.

kini sudah melewati 500 menit. Kegagalan Ronaldo mencetak gol dalam pertandingan tersebut membuat dia memperpanjang puasa menjebol gawang lawan. Dikutip dari DailyMail, Ronaldo sudah 523 menit tidak merayakan gol atas namanya sendiri. Di Liga Champions musim ini Ronaldo baru bikin dua gol. Sepasang gol tersebut dia lesakkan saat Madrid berhadapan dengan Sporting Lisbon dan Borussia Dortmund pada dua matchday pertama fase grup. Disebutkan kalau 523 menit tanpa bikin gol merupakan puasa terpanjang Ronaldo sejak dia bergabung dengan Madrid. Namun begitu, Ronaldo tetap punya kontribusi besar buat timnya. Termasuk assist yang dilepaskan pada Toni Kroos dinihari tadi, bintang asal Portugal itu sudah membuat lima. Tak pernah sebelumnya sepanjang keikutsertaan di Liga Champions, Ronaldo membuat assist sebanyak itu. Meski masih belum bisa menambah gol, Ronaldo masih menjadi top skorer sepanjang masa Liga Champions dengan 95 gol sudah dilesakkan. Sementara Lionel Messi di urutan dua dengan 93 gol.(mrp/dts)

DATA & FAKTA STATISTIK PERTANDINGAN

REAL MADRID

NAPOLI

54%

Penguasaan Bola

46%

6

Tendangan ke Gawang

2

11

Tendangan Melenceng

4

5

Tendangan Pojok

1

9

Pelanggaran

12

7

Offside

1

2

Kartu Kuning

2

Kartu Merah

0

0

SUSUNAN PEMAIN Navas; Ramos Reina; Albiol, Koulibaly, (Pepe 71'), Marcelo, Hysaj, Ghoulam;

CR7 Puasa Gol Nama Cristiano Ronaldo belum kembali masuk di daftar pencetak gol Real Madrid di Liga Champions, termasuk melawan Napoli. Puasanya

Carvajal, Varane; Hamsik (Milik 83'), Modric, Kroos, Zielinski (5-Allan 75'), Casemiro; Rodriguez Diawara; Mertens, (Vazquez 76'), Ronaldo, 7-Jose Callejon, Benzema (Morata 81') Lorenzo Insigne FOTO: NET / GRAFIS: HILMAN T GINANJAR/MK

Gabung Klub China SATU lagi bintang sepakbola dunia melebarkan karier di klub China. Mantan bek tengah Real Madrid dan Chelsea Ricardo Carvalho bergabung dengan Shanghai SIPG dalam status bebas transfer, Rabu (15/2) waktu setempat. Kantor berita China Xinhua melaporkan, bek asal Portugal berusia 38 tahun itu tanpa klub sejak Agustus 2016, setelah dilepas klub Ligue 1 Prancis AS Monaco. Carvalho menjadi pemain asing kelima Shanghai, setelah penyerang Brasil Oscar, Hulk, dan Elkeson, serta kapten Uzbekistan Odil Ahmedov. Bulan lalu, Asosiasi Sepak Bola China mengeluarkan aturan membatasi klub hanya boleh menurunkan maksimal tiga pemain asing dalam satu

Ricardo Carvalho NET

pertandingan. Hal itu terkait besarnya jumlah uang yang dihabiskan untuk pemain asing untuk biaya transfer dan gaji. Namun, pihak klub berdalih ke-

bijakan mereka merekerut lebih dari tiga pemain asing tak lain untuk cadangan. "Jika salah satu dari empat pemain asing kami cedera, Carvalho akan mendapatkan kesempatan tampil," kata Presiden Shanghai Chen Xuyuan seperti dikutip Xinhua. "Sebagai salah satu bek terbaik di dunia, pengalamannya penting untuk membantu pemain muda." Carvalho merupakan bagian dari tim Portugal yang memenangi Piala Eropa 2016 di Prancis, juga memenangi Liga Champions bersama Porto pada tahun 2004. Carvalho juga meraih tiga gelar Liga Primer Inggris, tiga Piala FA, dan dua Piala Liga bersama Chelsea, serta satu gelar La Liga dan Copa del Rey (Piala Raja) bersama Real Madrid.(sha/sdn)

Rahasia Pedro Kembali Kepermainan Terbaik PENYERANG Chelsea, Pedro Rodriguez, berhasil kembali kepermainan terbaiknya musim ini setelah sempat tampil tak meyakinkan pada musim pertamanya tahun lalu. Dia mengatakan bahwa dirinya berhasil beradaptasi karena perubahan mental yang dilakukannya di lapangan. Pedro mengatakan bahwa dirinya kini lebih mengerti sepakbola Inggris setelah dua musim berseragam Chelsea. Mantan penyerang Barcelona i t u mengatakan bahwa sepak bola Inggris sangat berbeda dari sepak bola Spanyol.

”Spanyol lebih taktis. Di sana lebih soal mengoper bola dan mengembangkan sesuatu. Di sini lebih cepat anda dalam menyerang maka semuanya akan berbeda,“ lanjutnya. Dia mengatakan bahwa pemahamannya terhadap sepak bola Inggris itu membuat dia harus mengubah mentalnya dalam bermain. Dia harus lebih cepat membuat keputusan saat menerima bola dan tak lama-lama menahan bola. Dia menjelaskan perubahan mental itu membuat dirinya merasa lebih baik ketika bermain untuk tim nasional Spanyol. Pedro merasa kini dirinya lebih bertenaga dan lebih memiliki kecepatan. ”Ketika saya kembali bermain bersama tim nasional, saya merasa ada peninggkatan secara fisik. Sepakbola Spanyol lebih ke arah teknik, tentang menyentuh bola dan cara anda bermain, tetapi di Inggris anda harus menambahkan kecepatan dan tenaga ke dalam permainan anda,“ ujarPedro Rodriguez nya.(ds/tmp)

”Saya mengerti Liga Primer Ingrgis lebih baik sekarang. Sangat berbeda dibandingkan dengan Spanyol, tetapi sekarang pada musim kedua saya di sini saya bias mengerti. Di sini lebih cepat, intens dan lebih kompetitif,“ ujarnya.

Misi Mustahil di Camp Nou NEYMAR mengaku akan mustahil bagi Barcelona untuk lolos ke perempat final Liga Champions, usai menelan kekalahan memalukan 0-4 di PSG kemarin. Gol dari Julian Draxler dan Edinson Cavani, ditambah oleh dua aksi Angel di Maria, membuat para pendukung tim Paris bersorak gembira di laga leg pertama babak 16 besar. Barcelona kini memiliki tugas berat untuk bisa mendapatkan jatah lolos ke babak delapan besar, dan pemain Brasil mengakui hal tersebut hampir mustahil untuk dilakukan, kendati di leg II digelar di hadapan pendukung sendiri. ”Itu adalah pertandingan yang tidak biasa dan jarang terjadi pada kami, namun Paris Saint-Germain memang bermain bagus. Mereka menyelesaikan peluang dengan baik dan juga mampu membuat peluang dengan apik,“ tutur Neymar pada Goal International. ”Sekarang, kami harus memikirkan pertandingan berikutnya, untuk melihat apa yang bisa kami lakukan

NET

untuk membalikkan keadaan, yang mana itu hampir mustahil, namun kami tidak boleh menyerah.“ ”Apa yang akan saya lakukan nanti adalah mempersiapkan diri dan memberikan yang terbaik di pertandingan berikutnya, jadi kami punya kesempatan untuk membalikkan keadaan.“

Barcelona akan bermain melawan Leganes di laga lanjutan La Liga yang akan dimainkan akhir pekan ini. Selanjutnya akan menjamu PSG di leg II babak 16 besar Liga Champions di Camp Nou, 8 Maret mendatang. Untuk lolos, Barca harus menang lebih dari 4 gol.(gl/rer)

Koeman Masuk Bursa Pengganti Enrique RONALD Koeman masuk dalam daftar manajer incaran Barcelona di musim kompetisi yang akan datang. Raksasa Spanyol kabarnya siap memecat Luis Enrique di musim panas, usai tim Catalan menelan kekalahan memalukan empat gol tanpa balas di tangan PSG di Liga Champions. Bos Everton, Koeman, amat dijagokan untuk menjadi pengganti Enrique, menurut laporan yang diturunkan oleh Mirror. Barca sendiri memiliki sejarah panjang dalam menunjuk mantan pemain mereka sebagai manajer dan memiliki koneksi Belanda yang kuat dengan nama-nama seperti Johan Cruyff, Frank Riijkard, dan Louis van Gaal. Tak heran jika nama Koeman kini amat difavoritkan untuk men-

jadi orang nomor satu Camp Nou berikutnya, bersama dengan sosok seperti Jorge Sampaoli, Ernesto Valverde, Eusebio Sacristan, dan Mauricio Pochettino. Koeman sendiri kerap tak pernah menyembunyikan fakta bahwa ia akan tertarik untuk menangani Barcelona suatu hari nanti, namun Everton bakal amat ingin mempertahankannya, mengingat mereka baru mendatangkan sang manajer di musim panas.(mir/bln)

Ronald Koeman


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

SPORT BANUA

B3 Kejurprov Panjat Tanpa Wakil HSS

P Porprov X

Pembukaan Meriah

PANITIA Besar (PB) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) memastikan grand opening dihelat malam hari di Stadion Pambataan, Tanjung, 9 September nanti. Grand opening Porprov X ini rencananya digelar semeriah mungkin. Sebab, pemerintah kabupaten Tabalong memang ingin pelaksanaan Porprov tahun ini berbeda dengan pelaksanaan Porprov sebelumnya. “Kita ingin momen Porprov ini menjadi spesial bagi masyarakat Tabalong. Rencananya pembukaan akan digelar malam hari sehingga Tabalong benar-benar bersinar,” ucap Ketua PB Porprov X Anang Syakhfiani kepada Media Kalimantan, kemarin. Pria yang juga merupakan Bupati Tabalong ini mengungkapkan, konsep pembukaan secara umum mengadopsi prosesi pembukaan sama dengan sebelumnya. Namun nantinya ada beberapa pembeda yang akan menghibur penonton. Selain mendatangkan grup band ibu kota, bakal disajikan pula kesenian dan tari kolosal dan tata pencahayaan yang luar biasa. Sebab, sesi pembukaan juga merupakan bagian terpenting dari suksesnya Porprov di Tabalong. “Untuk pembukaan rencananya kita akan melibatkan lebih dari seribu orang. skema opening ceremony masih kita bahas dan rapatkan dengan seluruh panitia. Pada intinya, akan dikemas semeriah mungkin,” katanya.(mahmud husein)

BANJARMASIN, MK- Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kalsel menggelar Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Panjat 2017, 16-19 Februari di Wall climbing FPTI Kabupaten Banjar. 130 atlet panjang dinding mengukur kekuatan dan persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) melalui ajang ini. Dari 13 kabupaten/kota di Kalsel, hanya Hulu Sungai Selatan (HSS) yang tak mengirimkan wakilnya. Sekretaris FPTI Kalsel Abdul Latif mengatakan, ajang ini merupakan pemanasan sebelum berlaga di Porprov Tabalong nanti. “Ada tiga kategori yakni speed record, lead dan boulder dengan 16 nomor pertandingan, baik putra maupun putri. Ini merupakan kategori dan nomor yang akan dipertandingkan di Porprov X,” katanya. Ia menegaskan, nomor yang dipertandingkan sesuai dengan nomor yang dipertandingkan pada Porprov nanti, agar dari kejurprov tersebut kabupaten/ kota bisa mengevaluasi kekuataannya sebelum tampil di Porprov nanti. “Ini momen untuk mengetahui sejauh mana persiapan menyongsong Porprov X di Tabalong. Jadi, tiap atlet dan daerah bisa mengukur kesiapannya menghadapi Porprov,” katanya. “Mudah-mudahan secara keseluruhan Kejurprov panjat ini berjalan sesuai agenda. Memang, kendala utama yang dihadapi adalah cuaca karena pertandingannya bersifat outdoor,” ujarnya.(mahmud husein)

MAHMUD HUSEIN/MK

P anjat Tebing

130 ATLET: Kejurprov panjat tebing yang digelar FKTI Kalsel di Wall Climbing FKTI Kabupaten Banjar diikuti 130 atlet.

Jadwal

Coba Atlet FEDERASAI Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Banjarmasin enggan sesumbar membidik target pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) yang digelar Martapura Kabupaten Banjar. Sekretaris FPTI Banjarmasin Zhuardi Mufti menuturkan, ajang yang dilangsungkan mulai Kamis (16/2)-Minggu (19/2) nanti sebagai ajang pemanasan menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Tabalong. “Kami tak pasang target khusus pada Kejurprov ini, ajang ini sekadar ajang pemanasan Porprov X,” ujar pria yang akrab disapa Adan itu, Kamis (16/2). Adan mengungkapkan, pada Kejurprov itu tim panjat dinding Kota Seribu Sungai diperkuat 19 atlet, sebagian besar atlet muda, yang juga diproyeksikan tampil di Porprov. “Kejurprov ini kami menurunkan atlet-atlet muda yang masih pengalaman bertanding. Jadi, Kejurprov ini sekaligus untuk uji coba atlet-atlet muda kami sebelum tampil di Porprov,” ucapnya.(edyansyah)

Porprov Berubah?

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel meminta Panitia Besar (PB) mempertimbangkan kembali jadwal pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X di Kabupaten Tabalong. Wartawan: Mahmud Husein/MK

P

B Porprov sudah mencanangkan pelaksanaan pesta olahraga empat tahunan provinsi itu yang mulai diselenggarakan 9-16 September 2017. “Kita berharap PB Porprov bisa mempertimbangkan waktu dan jadwal pelaksanaan Porprov X Tabalong,” ucap Kasi Pembibitan dan Tenaga Keolahragaan Bidang Pembinaan Prestasi Dispora Kalsel

Abu Supian. Abu mengatakan, September nanti bertepatan dengan pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) yang akan diselenggarakan di Jawa Tengah (Jateng). Sedangkan, Oktober, Kalsel bersiap menggelar even nasional yakni Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) ke-4 yang rencananya dipusatkan di Banjarmasin.

“Kita sudah sampaikan permasalahan ini kepada PB Porprov. Sebab, kita tidak ingin jadwal nasional nantinya berbenturan dengan pelaksanaan Porprov,” katanya. Abu menengaskan, apa yang sudah disampaikan bukan untuk menggeser atau menunda pelaksanaan Porprov seperti yang sudah dijadwalkan. Hanya saja, bisa menjadi pertimbangan bagi panitia Porprov. “Terus terang saja mereka (PB Porprov, red) dalam menentukan waktu pelaksanaan Porprov tidak berkoordinasi dengan Dispora Kalsel sebelumnya. Kalaunya ada komunikasi dengan kami tentunya bisa dicarikan solusi bersama,” pungkasnya.()

Cabor Panahan Terancam Dicoret BANJARMASIN, MK- Tujuh cabang olahraga (cabor) akan dipertandingkan pada Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) III Tabalong September nanti. Tujuh cabor yang akan dipertandingkan di pesta olahraga multi even provinsi khusus atlet difabel Kalsel itu diantaranya, tenis meja, catur, futsal, renang, atletik, panahan, dan bulutangkis. Namun, dari Tujuh cabor, cabor panahan kemungkinan tidak bisa dipertandingkan di Peparprov nanti karena hanya diikuti tiga kabupaten/kota. “Cabang Panahan hanya ada tiga kabupaten/kota, jadi Panahan kami pertimbangkan untuk dipertandingkan di Porprov,” ujar ketua umum National Paralympic Committee (NPC) Kalsel Akhmad Firdaus, Kamis (16/2). Ia menjelaskan, meski tak ada aturan berapa kabupaten/

Kejurprov Atletik Dijadwalkan Maret BANJARMASIN, MKPersatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kalsel menjadwalkan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) atletik dilaksanakan Maret nanti. Wakil Sekretaris PASI Kalsel Murjani mengatakan, ada tiga opsi waktu pelaksanaan Kejurprov. Opsi pertama dilaksanakan sebelum pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA), kedua setelah POPDA dan ketiga digelar bersamaan dengan pelaksanaan POPDA. “Kejurprov diagendakan Maret nanti, tapi untuk tanggal pelaksanaan masih belum kami putuskan, sebab kami masih menunggu keputusan

ANT

KEJURPROV: PASI Kalsel berencana menggelar Kejurprov atletik Maret nanti.

ketua umum. Apakah dilaksanakan sesudah, sebelum, atau bersamaan dengan pelaksa-

naan POPDA,” ujar Murjani, Kamis (16/2). Ia menjelaskan, pelaksa-

naan Kejurprov mengambil momen PODPA untuk memudahkan kabupaten/kota men-

delegasikan atletnya tampil di Kejurnas maupun POPDA. Apalagi, tambah Murjani, Kejurprov nanti PASI Kalsel rencananya akan memperlombakan kategori junior atau atlet yang masih berusia pelajar. “Untuk kepastian tanggal pelaksanaan, kami akan rapatkan dalam waktu dekat ini, agar kabupaten/kota juga bisa bersiap menghadapi kejurprov,” tandasnya. Kejurprov atletik, ujar Murjani, hanya sekadar ajang pemanasan menuju Porprov, artinya bukan syarat untuk tampil di Porprov. “Sudah lama juga PASI Kalsel tak menggelar Kejurprov,” katanya.(edyansyah)

kota yang boleh tampil di Peparprov, namun NPC Kalsel tetap akan mempertimbangkan panahan masuk daftar cabor Peparprov. “Kalau di nasional satu atlet pun boleh tampil, asalkan bisa memecahkan rekor. Tapi kami tidak ingin kabupaten/kota absen disatu cabor yang dipertandingkan,” tandasnya. Firdaus menjelaskan, ada dua alternatif terkait cabor panahan itu, pertama dihapus sebagai cabor Peparprov atau diganti dengan cabor lain. Namun sebelum dua alternatif itu diputuskan, NPC Kalsel terlebih dahulu mendiskusikan dengan NPC kabupaten/kota serta panitia Peparprov III. “Kalau tidak dihapus, diganti dengan goalball, tapi kami harus rundingkan dengan kabupaten/ kota dan juga panitia Peparprov,” katanya.(edyansyah)


KALIMANTAN SELATAN

B4

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Air Mineral Kemasan Dinamai “Bersinar” TANJUNG, MK- Instruksikan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tabalong untuk melakukan diversifikasi usaha dengan membuat air minum mineral kemasan, Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani menetapkan Sarana Pengolahan Air Minum di Ibu Kota Kecamatan

(SPAM IKK) Muara Uya sebagai show roomnya. Ditetapkannya SPAM IKK Muara Uya yang baru saja diresmikan pembangunannya ini sebagai pusat produksi air mineral kemasan dinilai strategis. Karena lokasinya tidak jauh dari lokasi pengambilan bahan

baku air yang ada di wilayah Kecamatan Jaro dan Muara uya. “Bersamaan dengan peresmian SPAM IKK Muara Uya, saya juga menetapkan instalasi ini sebagai show room pembuatan air mineral kemasan nanti,” ujarnya. Label kemasan dari air mine-

ral kemasan nantinya diberi nama Bersinar, yang artinya air mineral kemasan produksi Kabupaten Tabalong Bersinar. Ia mengatakan, terobosan pembuatan air mineral kemasan menjadi pemasukan tambahan bagi PDAM Tabalong selain dari pemasukan

dalam menjual air bersih ke masyarakat. “Jadi, di setiap kegiatan pemerintahan, panitia tidak lagi menggunakan air mineral kemasan produk lain yang secara tidak langsung juga turut mempromosikan produksinya,” katanya. Direktur PDAM Tabalong HA

Bahid mengatakan, dalam waktu dekat akan melakukan pengkajian terhadap proses pembuatan air mineral kemasan, termasuk mengkaji kualitas sumber air yang dijadikan bahan baku. “Insya Allah pembuatan air mineral kemasan terealisasi di awal tahun 2018 nanti,” ujarnya.()

T apin

Pembelajaran Metode Pesantren

METODE pembelajaran pondok pesantren menjadi pilihan Kementerian Agama (Kemenag), Majelis Ulama Indonesia (MUI), dan Rumah Tahanan (Rutan) Kabupaten Tapin untuk memperbaiki akhlak narapidana. Pilihan metode pembelajaran pondok pesantren tersebut, berdasarkan hasil keputusan rapat koordinasi (rakor) antara Aparatur Sipil Negara (ASN) Rutan, Ketua MUI dan Kepala Kantor Kemenag Tapin yang berlangsung di ruang kerja Kamenag Tapin, Kamis (16/2). Kepala Kemenag Tapin HM Quzwini mengatakan, kegiatan belajar dan pembinaan para napi lebih tepat menggunakan pengkajian materi (kitab) tertentu oleh seorang kyai senior yang dilakukan secara terus menerus (maraton) selama tenggang waktu tertentu. Kemenag Tapin siap mengerahkan seluruh penyuluh agama Islam yang ada di Kemenag untuk menjadi pengajar para napi di Rutan Rantau demi untuk membina para penghuni Lapas menjadi lebih baik. Sementara ASN Rutan Rantau Haris mengaku kesulitan dalam melakukan perbaikan akhlak napi yang ada di Rutan Rantau. Kebanyakan para napi tersebut adalah pengonsumsi obat-obatan terlarang, mereka umumnya pandai membaca dan menulis, mereka tahu dan mengerti dengan efek negatif dari adanya penyalahgunaan obat-obatan terlarang. “Mereka tidak pernah menghiraukan segala metode yang telah kami lakukan untuk kebaikan mereka,” Keluhnya. Ia berharap dengan adanya metode pembelajaran ala pesantren dalam mengubah prilaku para napi apabila sudah keluar dapat berbuat baik tidak lagi melakukan yang telah dilarang. “Harapan kita akhlak mereka terjaga dan di masyarakat bisa beradaptasi dengan baik,” tandasnya.(dillah)

FIRMAN/MK

EKSPOS: Kapolda Kalsel Brigjen Pol Erwin Triwanto saat ekspos tersangka JL dan barang bukti hasil kejahatannya.

Kapolda: Jangan Gunakan Perhiasan Mencolok Kapolda Kalsel Brigjen Pol Erwin Triwanto mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak menggunakan perhiasan yang mencolok saat keluar rumah. Penggunaan perhiasan secara berlebihan dikhawatirkan memancing aksi kejahatan. Wartawan: Firman/MK

H

AL itu diungkapkan Kapolda ketika ekspos tersangka pencurian dengan kekerasan di Mapolda Kalsel, Kamis (16/2) siang. “Jika keluar rumah, kami sarankan tidak menggunakan perhiasan yang terlalu berlebihan. Kita sama-sama tahu, bahwa kejahatan bisa timbul kapan saja bila ada kesempatan. Dan ini salah satu bukti kasusnya dengan korbanya para wanita yang menggunakan perhiasan mencolok,” kata Erwin. Adapun tersangka yang membuat gempar dengan beraksi hingga 17 kali di Kal-

sel dan Kaltim tersebut berinisial JL (58). Pelaku memukul kepala korban menggunakan palu setiap kali beraksi. “Modus pelaku memilih sasaran kios atau warung. Pelaku berpura-pura menawarkan barang kemudian pada saat penjual lengah, pelaku langsung memukul kepala korban sampai korban tidak sadar dan mengambil barangbarang berharga utamanya perhiasan emas yang dikenakan korban. Semua korbannya wanita,” papar Kapolda yang didampingi Wakapolda Kombes Pol Ade R Suhendi dan Irwasda Kombes Pol Djoko Purbohadijoyo.

Setelah selama satu tahun terakhir ini buron dengan berpindah-pindah tempat persembunyian, tersangka akhirnya ditangkap pada Rabu (15/2) oleh tim gabungan Resmob Polda Kalsel, Resmob Polda Kaltim, Jatanras Polres Tabalong dan Jatanras Polres HST di wilayah Kecamatan Balikpapan Selatan Kota Balikpapan Kalimantan Timut. “Aksi tersangka yang sangat sadis dan bahkan ada korban yang meninggal dunia di Balikpapan, maka hukuman mati atau penjara 20 tahun layak dijatuhkan sesuai Pasal 365 KUHP,” tandas Kapolda.()

Belanja Berhadiah Umrah TANJUNG, MK- Pemerintah Kabupaten Tabalong terus berupaya meramaikan Pusat Kuliner Tanjung Bersinar yang diresmikan pada akhir November 2016 lalu. Salah satunya menarik minat masyarakat agar berkunjung dan berbelanja di pusat kuliner yang menyediakan berbagai macam kuliner tersebut. Menurut pengelola Pusat kuliner Tanjung Bersinar Husin Ansyari, pihaknya menyediakan hadiah umrah untuk dua orang

pembeli yang berbelanja hingga akhir maret 2017. Setiap kelipatan Rp 20.000, pembeli akan mendapatkan satu kupon yang diundi pada awal April 2017 mendatang. “Semakin banyak pembelian, maka akan semakin besar peluang untuk dapat memenangkan hadiah umrah tersebut,” ujarnya. Selain menyediakan hadiah umrah bagi pembeli, pihak pengelola juga merangkul perusahaan-perusahaan travel, dalam hal ini adalah sopir bus. “Kita me-

minta kepada para supir bus jurusan luar kota (antar provinsi) untuk membawa penumpang istirahat dan makan di Pusat Kuliner Tanjung Bersinar,” bebernya. Kompensasinya, para sopir mendapatkan makan gratis setiap kali membawa penumpangnya ke lokasi kuliner. Sebelumnya, pihaknya juga sudah menggandeng penggiat seni, sanggar-sanggar seni ataupun pihak-pihak swasta agar lokasi kegiatannya di Pusat Kuliner Tanjung Bersinar.(herry)

HERRY/MK

RAMAI: Salah satu kios kuliner di Pusat Kuliner Tanjung Bersinar tampak dipenuhi pembeli.

Bupati Minta SKPD Ajukan Dana ke Pusat BATULICIN, MK– Dalam rangka mempercepat proses pembangunan di daerah, Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming meminta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk mengajukan usulan dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) ke pemerintah pusat. Menindaklanjuti permintaan Bupati Mardani H Maming tersebut, Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Tanah Bumbu tampak dipenuhi oleh pimpinan dan staf SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, Rabu (15/2) di Gunung Tinggi, Batulicin. Pengajuan permintaan usulan dana ke pemerintah pusat tersebut dikelola secara satu pintu oleh Bappeda Tanah Bumbu. Adapun proposal pengajuan dana APBN diinput melalui sistem E-Proposal secara online dan juga berupa data fisik usulan. Kepala Bappeda Tanbu Rahmadi mengatakan, Bupa-

Darmiadi Kepala Kesbangpol Kabupaten Tanah Bumbu

HUMAS

T2PKS Lakukan Pemetaan Konflik

HUMAS

ti Mardani H Maming terus berupaya untuk mempercepat pembangunan di daerah guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Tanah Bumbu. Untuk mempercepat pembangunan tersebut, maka diperlukan dana tambahan baik itu melalui dana pemerintah provinsi ataupun dana dari pemerintah pusat. “Selain menggunakan dana

APBD Tanah Bumbu, kita juga memerlukan dana dari APBN Pusat untuk mempercepat pembangunan daerah,” sebut Rahmadi. Terkait usulan permintaan dana ke pemerintah pusat tersebut, Rahmadi mengatakan proposal kegiatan pembangunan yang diusulkan merupakan program prioritas yang bersinergi dengan

Program Pembangunan Nasional yang dicanangkan oleh pemerintah. Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Tanbu Ardiansyah mengatakan, dengan adanya pengajuan usulan dana ke pemerintah pusat ini tentunya sangat membantu dalam implementasi pembangunan di dae-

rah. “Jika dana yang kami usulkan disetujui tentunya dapat membantu pembangunan infrastruktur jaringan komunikasi khususnya di wilayah terpencil, sehingga permasalahan komunikasi antar desa yang terjadi saat ini dapat terselesaikan dan percepatan pembangunan pun dapat segera terwujud,” sebut Ardiansyah.(norman)

BATULICIN, MK- Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial (T2PKS) Kabupaten Tanah Bumbu melakukan pemetaan potensi konflik sosial di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu. Pemetaan ini dilakukan guna mencegah terjadinya konflik. Baik konflik yang disebabkan oleh ekonomi masyarakat, sosial budaya, serta kondisi lainnya. Kepala Kantor Kesatuan Bangsa Dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Tanah Bumbu Darmiadi mengatakan, pemetaan yang dilakukan merupakan bentuk antisipasi pendeteksian dini pada bibit konflik di tiap wilayah.

Pemetaan ini, sebut Darmiadi melibatkan Muspika, pemuka masyarakat maupun ormas setempat dengan saling berdialog. “Dengan dialog bersama ini diharapkan dapat menggali data segala permasalahan yang berpotensi terjadinya konflik sosial di daerah,” ujar Darmiadi, Rabu (15) di Batulicin. Menurutnya, potensi konflik yang ditemukan nantinya akan di serahkan kepada instansi terkait. Untuk memperkuat pemetaan konflik, sebut Darmiadi, pihaknya bekerjasama dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lambung Mangkurat (ULM).(norman)


KALIMANTAN SELATAN

B5

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

B alangan

Perombakan Pengurus

TIM Penggerak (TP) PKK Balangan melakukan perombakan kepengurusan. Pengukuhan pengurus TP PKK Balangan dilaksanakan pada Kamis (16/2) di Aula Mahligai Mayang Maurai, Paringin. Ketua TP PKK Balangan H Nursidah Ansharuddin mengungkapkan, pihaknya akan terus memberikan yang terbaik bagi Balangan sesuai perannya. Selama ini, katanya, TP PKK Balangan sudah menjalankan program untuk mendorong masyarakat aktif, misalnya lebih sadar pada kesehatan keluarga, kebersihan lingkungan, dan pemanfaatan pekarangan rumah untuk hal-hal produktif. "Tapi, kita tidak boleh berpuas diri. Kita harus terus melakukannya pendorongan agar masyarakat untuk terus aktif. TP PKK harus menjadi contoh bagi masyarakat," katanya. Wakil Bupati Balangan H Syaifullah mengatakan, masyarakat masih perlu banyak dorongan untuk mau lebih aktif lagi dalam membangun daerah. "Pemerintah daerah akan terus mendukung kegiatan PPK, khususnya yang menjadi urusan bersama, misalnya perbaikan fasilitas umum di lingkungan masing-masing, dan untuk membangun kesadaran kolektif untuk kebaikan bersama," katanya.(sugi)

K otabaru

Jembatan Penghubung

DPRD Kotabaru meminta Pemkab Kotabaru membangun jembatan penghubung antara Desa Teluk Tamiyang dan Desa Tanjung Kunyit di Kecamatan Pulau Laut Tanjung Selayar. Anggota Komisi I DPRD Kotabaru Hj Norhaida mengatakan, warga dua desa itu, sudah lama mengharapkan dibangunnya jembatan penghubung. "Meski jaraknya tidak terlalu jauh, kedua desa terpisah oleh selat, sehingga harus menggunakan sarana transportasi sungai untuk berinteraksi," katanya. Ia mengaku prihatin atas kondisi yang dialami masyarakat. Untuk itu, pihaknya meminta agar ada pemerataan pembangunan di daerah-daerah terpencil. Dia menyadari terbatasnya kemampuan keuangan daerah menjadi salah satu faktor tertundanya penyediaan sarana prasarana di kawasan terpencil. Meski demikian, pihaknya mengapresiasi sarana dan prasarana pembangunan fasilitas umum yang sudah dilakukan pemerintah daerah, misalnya sekolah, tempat ibadah, Pusat Kesehatan Desa, dan Puskesmas.(ant)

Pelayanan Air Bersih bagi Masyarakat PDAM Kotabaru dan DPD KNPI Kotabaru menggelar Fokus Grup Diskusi (FGD) dengan mengangkat tema optimalisasi PDAM terhadap pelayanan air bersih kepada masyarakat. Wartawan: Fauzi/MK

D

IREKTUR PDAM Kotabaru Noor Ipansyah mengatakan, untuk ketersedian air di Kotabaru, Waduk Tirawan sudah mencapai 95 persen, direncanakan pada April 2017, sudah bisa difungsikan untuk melayani kebutuhan air untuk daerah hilir, Kotabaru Tengah, dan sekitarnya. "Diharapkan tahun ini tidak ada proyek yang gagal lelang, sehingga berdampak positif kepada pelayanan pelanggan," ujarnya. Tahun 2018 nanti, direncanakan pembangunan waduk di kawasan Gunung Perak. Ketersediaan air baku Waduk Gunung Ulin sekitar 200 ribu meter

DISKUSI: Fokus Grup Diskusi yang digelar PDAM Kotabaru dan DPD KNPI Kotabaru.

kubik dan WadukGgunung Tirawan 250 ribu meter kubik. Dengan stok tersebut, hanya bisa mencukupi kebutuhan selama dua bulan jika di msuim kemarau. "Melihat kondisi itu, masih memerlukan minimal tiga embung lagi, yang direncanakan dibangun pada

2018 di kawasan Gunung Perak, tahun 2019 di Gunung Mandin, dan pada 2020 di Pulau Laut Tengah,� bebernya. Saat ini, untuk harga jual ratarata dan biaya dasar air PDAM di seluruh Kalsel, Kotabaru memiliki tarif dasar paling rendah atau untuk

biaya pokok produksi Rp 4.002, dengan harga jual Rp 2.535, atau masih kurang Rp 1.466. Untuk indikator pelayanan distribusi, masih mengandalkan sistem gravitasi, kualitas air masih belum baik, perbaikan jaringan distribusi tidak bisa maksimal, la-

Kekayaan Intelektual BANJARMASIN, MK- Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalsel berkomitmen untuk meningkatkan pemahaman informasi tentang Kekayaan Intelektual (KI). Terkait hal itu, Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalsel menggelar sosialisasi kekayaan intelektual untuk perguruan tinggi di Banjarmasin bagi kalangan mahasiswa Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Banjarmasin. Hak kekayaan intelektual adalah hak dari hasil olah pola pikir otak yang menghasilkan produk atau proses yang mempunyai nilai ekonomis dan karyakarya yang timbul karena kemampuan intelektual manusia yang merupakan

hak private seseorang untuk mendaftarkan atau tidak namun hak eksklusif diberikan negara kepada individu, investor, atau pencipta. Hak itu dimaksudkan untuk memberikan penghargaan atas hasil karyanya dan mendorong dalam pengembangannya. Kepala Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalsel Imam Suyudi mengatakan, perlindungan kekayaan intelektual oleh negara merupakan cerminan negara tergantung pada modal intelektual yang memiliki nilai bisnis dalam mendorong kemajuan riset dan teknologi, dimana Indonesia menjadi pasar terbuka bagi produk maupun

Sinergitas Menjaga Lingkungan

karya orang atau perusahaan luar negeri yang berinvestasi tentunya perlunya perlindungan hukum yang efektif dari segala tindak pelanggaran. �Uniska diharapkan dapat memfasilitasi pendaftaran kekayaan intelektual dan berperan dalam memberikan edukasi serta sosialisasi kepada mahasiswa, peneliti, dosen, maupun masyarakat umum," katanya. Sesuai amanat UU Sistem Pendidikan Nasional, perguruan tinggi berkewajiban melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian (Riset) dan Pengabdian masyarakat. "Dan, pada bidang riset menyimpan potensi kekayaan intelektual," pungkasnya.(hendra)

Pelantikan Aparatur Sipil Negara PARINGIN, MK- Sebanyak 54 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Balangan diambil sumpah jabatannya dan dilantik dalam jabatan fungsional tertentu formasi umum, Kamis (16/2). Pengucapan sumpah jabatan dan pelantikan itu dilakukan Bupati Balangan H Ansharuddin. Mereka yang dilantik, yakni 21 tenaga kesehatan, 18 tenaga teknis, 10 tenaga pengajar guru, dua penyuluh KB, dua tenaga pertanian, dan satu pustakawan. Bupati Balangan H Ansharuddin mengimbau ASN

Jauhkan Anak dari Pergaulan Negatif PELAIHARI, MK- Satuan Polisi Pamong Praja dan Dinas Penanggulangan Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Tanah Laut (Tala) mengingatkan orang tua untuk lebih waspada pada aktivitas anak mereka, khususnya di malam hari. Hal itu karena dari operasi penyakit masyarakat yang sering dilakukan personilnya di ruang-ruang publik, hampir sebagian besar didominasi oleh para pemuda. "Awasi aktivitas anak di malam hari, khususnya jika berada di luar rumah. Jangan sampai anak melakukan halhal yang sifatnya maksiat dan merugikan mereka di masa depan," tegas Kepala Satpol PP dan Damkar Tala H Rudi Ismanto. Dari operasi penyakit masyarakat yang mereka lakukan secara rutin mulai

FAUZI/MK

Januari-Febuari 2017, ada sekitar 60 kasus yang mereka tangani. Sebanyak 50 kasus didominasi kasus mabuk-mabukan dan 10 tindakan asusila. "Dari seluruh kasus yang kami tangani, hampir sebagian besar yang diamankan adalah anak muda. Fakta inilah yang tentu harus disikapi oleh semua pihak agar angkanya bisa terus turun," tambahnya. Akan lebih baik, tambahnya, aktivitas anak di malam hari lebih diarahkan pada yang sifatnya positif, seperti mengaji maupun belajar, agar masa depan mereka bisa lebih menjanjikan. "Kepada orang tua saya juga berpesan, sisihkan waktu untuk memperhatikan dan mengarahkan anak ke arah yang positif. Jangan malah lebih mementingkan kesibukan pekerjaan saja," pungkasnya.(arief)

PELANTIKAN: Bupati Balangan H Ansharuddin mengambil sumpah jabatan 54 ASN tenaga fungsional. SUGI/MK

yang baru dilantik bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Menurutnya, kinerja terbaik harus diberikan, kare-

na akan bertugas di posisi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, seperti guru, tenaga kesehatan, dan lainnya. “Serta harus pula ber-

yanan tidak 24 jam, layanan pada 4 IKK lama tidak maksimal, dan belum dioperasikannya 4 IKK baru di Lontar, Pudi, Hampang, dan Sungai Durian. Rencananya, dalam rangka peningkatan pelayanan PDAM Kotabaru, akan menambah biaya pokok produksi. Sehingga, jika harga jual tidak disesuaikan, maka peningkatan sulit tercapai. "Kalau tidak ada penyesuaian, PDAM Kotabaru akan rugi terus. Namun, kenaikan tarif hanya untuk pemakaian di atas 20 kubik," katanya. Terkait adanya keluhan pengolahan air yang kurang optimal, ia mengakui WTP-nya sudah lama, dan harus segera dibenahi. Konsultan Badan Pendukung Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (BPPSPAM) Drs E Kusnadi menilai pelayanan yang diberikan PDAM Kotabaru belum maksimal, karena belum 24 jam, serta minim ketersediaan air beku. "Dengan kondisi sekarang, kalau musim kemarau maka ketersediaan air baku hanya untuk satu hingga dua bulan. Untuk bisa membuat program lima tahun, harus mampu menyediakan air 5-6 juta meter kubik," katanya.()

adaptasi dengan kemajuan zaman, khususnya untuk guru. Jangan sampai tenaga pengajar kalah dengan peserta didiknya di bidang teknologi," katanya.(sugi)

BANJARMASIN, MKGubernur Kalsel H Sahbirin Noor mengimbau semua komponen masyarakat untuk tetap mengokohkan kebersamaan dalam mengatasi persoalan lingkungan akibat kebakaran lahan dan hutan. Salah satu upaya strategi efektif mencegah dan menangani persoalan tersebut adalah pentingnya keterlibatan semua komponen masyarakat melalui sinergi antarinstansi dan lembaga. Hal tersebut diutarakannya saat menjadi narasumber pada Rapat Pimpinan Kodam VI/Mulawarman, beberapa waktu lalu di Balikpapan, Kaltim. Langkah sinergi antar instansi dan masyarakat terbukti efektif dalam menanggulangi bencana kabut asap akibat kebakaran lahan. Pada 2015, di Kalsel penyebaran titik api sebanyak 1.291. Berkat kerja keras dan gotong royong melibatkan semua lapisan masyarakat, seperti TNI, Polri, masyarakat dan ulama, pada 2016, angka tersebut berhasil ditekan drastis hingga hanya tercatat 56 titik api. "Ini membuktikan sinergitas semua kekuatan di masyarakat adalah solusi efektif penanganan bencana, termasuk sebagai solusi untuk menghadapi hambatan-hambatan dalam pelaksanaan pembangunan," terangnya. Ia mengatakan, Kalimantan

adalah masa depan Indonesia karena secara geografis berada pada posisi strategis di antara pulau-pulau lain di Indonesia. Jika persoalan lingkungan seperti akibat kebakaran lahan dan hutan tidak tertangani dengan baik, bisa mengganggu iklim dunia. Dampaknya tentu akan merambah ke berbagai sektor kehidupan baik dari sisi ekonomi dan kesehatan . Menjaga sinergitas yang telah solid menjadi kunci utama dalam menangani masalah kebakaran hutan dan lahan. Tanpa ada kebersamaan atau gotong royong sebaik apapapun program pencegahan kebakaran hutan dan lahan dalam pelaksanaan tidak akan berhasil sesuai rencana. Kebijakan kelembagaan dengan melakukan pembentukan posko siaga darurat kebakaran hutan dan lahan sampai di tingkat desa. Sedang kebijakan operasional meliputi usaha pencegahan atau upaya preventif berupa langkah terukur dan imbauan pencegahan dini sosialisasi dan penyuluhan. Paling penting lagi, sebutnya, adalah penyiapan alokasi anggaran untuk pencegahan dan penanggulan kebakaran lahan dan hutan. Kemudian dari sisi pembangunan infrastruktur Pemprov Kalsel telah membangun embung di 90 titik rawan kebakaran lahan dan hutan.(ant)

Pembangunan Kawasan Terpencil PELAIHARI, MK- Pembangunan infrastruktur di wilayah terpencil menjadi fokus Pemkab Tanah Laut (Tala). Melalui Musyarawah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang dilaksanakan di 11 kecamatan di Tala, diharapkan rencana pembangunan di wilayah terpencil tak luput dari pembahasan, bahkan diharapkan bisa menjadi prioritas. "Selalu diingatkan dalam Musrenbang di kecamatan, jangan sampai lupa dibahas pembenahan infrastruktur. Kita ingin lebih banyak membangun geliat ekonomi di desa-desa, bukan pusat kota," tegas Asisten Dua Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Tala Drs H Noor Infansyah pada Musrenbang Kecamatan Pelaihari. Dengan diusulkan dalam Musrenbang, lanjutnya, akan lebih mudah diteruskan kepada Struktur Organisasi Perangkat Daerah (SPOD) terkait untuk dimasukkan dalam rencana kerja. "SOPD diharapkan memperhatikan daerah pelosok dalam pelaksanaan

ARIEF/MK

KONSOLIDASI: Pelaihari menjadi Kecamatan terakhir di Tanah Laut yang menggelar Musrenbang.

programnya. Jangan ada kesan karena kesulitan dalam pengerjaannya akibat akses jalan yang sulit dan jarak tempuh yang jauh, malah mengesampingkan

kebutuhan masyarakat," tegasnya. Ia mengatakan, pembangunan di tahun 2018 nanti, merupakan tahap percepatan untuk perwujudan visi pemba-

ngunan Tala Berkarakter 2013-2018. "Musrenbang sangat strategis perannya sebagai langkah awal untuk bisa mewujudkan hal tersebut," pungkasnya.(arief)


SENI & BUDAYA

B6

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Kelompok Halilintar "Reloaded" Lama tak tampil di kancah teater Kalimantan Selatan, Kelompok Halilintar kembali. Jika tak ada aral, mereka akan meramaikan perayaan Hari Teater Sedunia pada 27 Maret mendatang.

Rislam Maharani Tapin

Tentang Kita Perjalanan musim telah samapi pada cuaca yang tak pernah dikehendaki sebelumnya. seketika kita menjadi arca saat menghadapi sebuah realita pahit dari sajian jejak musim

Wartawan: Ananda/MK

Ada dingin lauk, sayur mayur hambar tanpa bumbu penyedap rasa. Cicipi saja! kita tahu tak ada yang menerbitkan selera tapi kita perlu hidup untuk bisa menghidupi. Rambahlah! Ada detak musim yang terus berdenyut. Secangkir teh hangat barangkali dapat mengusir beku. Buang saja keraguan antara kita. Agar bisa bicara lagi. Bergerak Lagi. Tidur Lagi. Moga-moga masih tentang kita yang terbaring dibawah selimut, pada musim yang lebih hangat. Terbitkanlah lagi selera, setelah itu jangan berisik lagi.

A

***

Musik

Insiden Mic Metallica

ANT

PRODUSER Grammy Awards menyampaikan permintaan maaf kepada Metallica dan Shirley Caesar atas kesalahan teknis yang dialami mereka dalam acara Grammy yang digelar pada Minggu (12/2). Mic vokalis Metallica James Hetfield awalnya tidak menyala saat band tersebut berada di atas panggung untuk tampil dengan Lady Gaga, sementara Caesar, penerima penghargaan Lifetime Achievement, foto dirinya salah ditampilkan saat acara tersebut berlangsung, diganti dengan bintang gospel CeCe Winans. "Hal-hal seperti ini mengerikan ketika terjadi," kata Ken Ehrlich, dalam sebuah wawancara dengan Associated Press, Rabu. "Itu salah satu risiko dari siaran langsung televisi," sambung dia. Insiden teknis yang dialami Metallica, yang disebut karena mikrofon mati, membuat Hetfield harus berimprovisasi dengan menggunakan mikrofon Lady Gaga. Ehrlich telah mendengar cerita yang berbeda dari kru-nya tentang masalah tersebut. "Kru saya mengatakan bahwa kabel mikrofon terhubung," kata dia. "Teori kru saya adalah bahwa ... salah satu orang (di atas panggung) sengaja menendang keluar kabel yang terhubung ke mic," lanjut dia. Akibatnya, nyanyian Hetfield pada bagian awal penampilan tidak bisa didengar. "Jelas, kami mohon maaf kepada band," kata Ehrlich, menyebut kecelakaan itu "mengerikan." Dia menambahkan bahwa dia bekerja dengan Metallica selama bertahun-tahun, sehingga melihat hal tersebut terjadi, dia secara pribadi merasa jengkel. Dalam kasus Caesar, Ehrlich memiliki pemahaman yang lebih baik tentang apa yang terjadi. Ketika mempersiapkan klip untuk diputar pada sesi Caesar, rekaman legenda gospel tersebut keliru diputar dengan rekaman Winans. Ehrlich mengatakan ia biasanya memeriksa rekaman tersebut tetapi tidak mendapatkan kesempatan melakukannya tahun ini karena sibuk dengan penampilan tribute The Bee Gees, yang direkam Selasa di Los Angeles, dan akan disiarkan keesokan harinya. "Kami jelas ingin meminta maaf kepada Shirley Caesar," kata dia. "Sangat disayangkan hal tersebut terjadi." Ehrlich juga frustasi bahwa kesalah tersebut dibayangi dengan beberapa penampilan hebat yang ada di acara, termasuk Beyonce, Bruno Mars dan Adele, yang mengalami "cegukan" ketika harus mengulang penampilan tribute-nya untuk George Michael.(ant)

DALAH Andi Sahludin, sutradara dan aktor pendiri Kelompok Halilintar kepada MK menyebutkan, momentum perayaan Harta Dunia dianggap momentum yang tepat untuk kembali memunculkan Halilintar. "Sebenarnya ini juga berkenaan dengan terkumpulnya beberapa teman-teman di Banjarmasin. Meski tidak semuanya. Sebelumnya sempat mempersiapkan salah satu naskah karya Samuel Becket, Menunggu Godot. Namun ada beberapa pertimbangan," ujarnya. Dijelaskan Andu, naskah tersebut untuk sementara ditunda dipentaskan. Namun tetap akan dipersiapkan untuk pergelaran tunggal Kelompok Halilintar nantinya yang akan digarap dengan gaya sendiri. Uuntuk parade teater di momentum Hari Teater Sedunia 2017 yang berlangsung pada 25-27 Maret 2017 di Taman Budaya Kalsel nantinya, Kelompok Halilintar akan membawakan naskah drama dari Filipina yang berjudul Takut karya Jesus T Peralta. Naskah tersebut telah diterjemahkan oleh Fred E Wetik dari judul aslinya, Scen of Fear. Dikatakan Andi, setelah mengalami vakum selama kirakira dua setengah tahun, momen

ANANDA/MK

GELAR SASTRA: Kelompok Halilintar ketika menampilkan Gelar Satra pada gelaran Aruh Sastra Kalimantan Selatan pada tahun 2010 lalu.

hari teater sedunia yang diselenggarakan oleh Teater Ilalang PBSI FKIP Unlam bersama Forum Komunikasi Pekerja Seni Kampus (FKPSK) Kalsel tersebut adalah momen yang tepat sebagai titik balik kembalinya Kelompok Halilintar di panggung teater Kalsel. Dijelaskannya, lewat karyakarya yang akan datang, mereka akan membuat stigma baru pada kelompok teater yang berdiri sejak 23 November 2003 ini. "Tidak direncanakan, hanya momentumnya sangat tepat dengan perayaan pementasan tersebut. Halilintar tidak akan ke-

ras lagi, tetapi akan lebih bijak," ujar Andi yang banyak memunculkan kontroversi di pertunjukan-pertunjukannya terakhir. Andi Sahludin menyebutkan, ada beberapa hal baru yang akan dibawa oleh Kelompok Halilintar nantinya yang ia sebut sebagai Variasi Apresiasi. Di mana ia merasa seperti memasuki sebuah dunia yang pernah dialami sebelumnya namun terasa asing. Mereka akan mengapresiasi perubahan tersebut dengan berbagai variasi karya. "Kelompok Halilintar bukan grup kemarin sore, di dalamnya

terkumpul beberapa sutrada dan pembina kelompok teater, konsep pengkaryaan tetap memakai gaya halilintar, bebas bertanggungjawab," tegasnya. Menurut Andi, perubahan yang cepat dan luar biasa telah dialami lingkungan perteateran Kalsel. Selama sekitar dua tahun setengah ia meninggalkan panggung teater, terjadi peningkatan jumlah kelompok teater dan intensitas pertunjukan. "Saya merasa de javu, karena sebelumnya sudah pernah terjadi seperti ini, namun sempat turun, dan untuk kali ini harus lebih dijaga agar tidak ter-

jadi penurunan lagi," tuturnya. Selanjutnya ia menjelaskan rencana ke depan yang akan dilakukan oleh Kelompok Halilintar. Mereka akan mengadakan pentas keliling (tour) untuk menyuarakan penolakan terhadap narkoba melalui garapan teater dan bekerjasama dengan lembaga terkait. Karena diakuinya beberapa penggerak kelompok ini sempat terjerumus dalam penggunaan barang haram tersebut. "Teater malah bisa menjadi media yg lebih tajam dari media lain dalam memerangi narkoba," pungkasnya.()

Lomba Mewarnai untuk Bibit Peseni Rupa Rangkaian HUT Sanggar Lawang

PAMERAN: Sejumlah lukisan karya pelukis Indonesia akan dipamerkan di Societe des Artistes Francais. NET

Karya Pelukis Indonesia Tampil di Paris LUKISAN potret Salvador Dali karya pelukis Indonesia Ronnie Jiang (40) termasuk di antara karya-karya yang tahun ini dipilih tim Societe des Artistes Francais untuk ditampilkan dalam pameran di Grand Palais, Paris, selama 15 sampai 19 Februari. "Aku sangat senang bisa terseleksi di Societe des Artistes Francais ini, karena ada teman artis yang sudah mencoba beberapa kali tapi tidak tembus-tembus dan mereka memang sangat ketat," ujar Ronnie, yang tinggal di Paris, Kamis. Lukisan jam lumer karya Dali menginspirasi Ronnie untuk membuat lukisan potret sang maestro dengan konsep lukisannya. "Saya tidak melukis potret biasa, melting clock-nya mengingatkan aku akan dia. Jadi kenapa tidak melukis dia dengan bentuk jam lumer itu? Voila," ujar Ronnie.

Lukisan akrilik potret Salvador Dali pada kanvas berukuran 60cm x 60cm yang dibuat Ronnie tahun 2015 ditampilkan di Grand Palais bersama karya pelukis lain setelah dipersiapkan selama dua pekan. Ronnie menuturkan awalnya dia hanya mengikuti kelas melukis dua jam dalam sepekan selama setahun karena belum punya pekerjaan saat pindah ke Paris. Namun dia kemudian menekuni hobi itu. Sejak 2013, Ronnie menjadikan melukis menjadi profesi dan mengikuti berbagai pameran. Karyanya pertama kali ditampilkan di London. Usai pameran, Ronnie mantap menjadi seniman, lalu mencetak kartu, membuat halaman penggemar di media sosial dan situs, serta rutin mengikuti pameran di London maupun di Paris. Desember tahun lalu karya Ronnie tampil Salon des Arts Plas-

tiques Arts-Sciences-Lettres di Galerie Thuillier, Paris. Dan hampir setiap bulan sepanjang tahun ada karya Ronnie yang dipamerkan di galeri dan gedung pameran di Paris, London, New York, Wina, Bukares, Brussels, Sarria, Samos, juga Romania, dan Spanyol. Karya Ronnie juga hadir dalam ajang Salon International du Portrait Chateau de Saint Jean le Blanc dan meraih penghargaan di Royal Arts Prize Winners Summer Exhibition, La Galleria Pall Mall & Royal Opera Arcade Gallery, London, serta menjadi Finalist New Art Wave Expo, Cotai Venetian Macao. Ronnie, yang belajar melukis dengan Olympe Routis, bercita-cita bisa memamerkan karyanya di Indonesia. Kini dia sedang mencari galeri yang bisa menampilkan karyanya dan menggelar pameran solo.(ant)

BANJARMASIN, MK- Dalam rangka merayakan Hari Jadi ke-23 tahun, Sanggar Lawang Banjarmasin berniat membangun regenerasi berkesenian pada anak usia dini dengan mengadakan lomba mewarna tingkat TK. Rencananya, peserta lomba ditujukan pada anak usia 4 hingga 6 tahun. Dikatakan senior Sanggar Lawang Riza Wardhani, kegiatan tersebut menjalankan salah satu bidang dalam kepengurusan Sanggar Lawang, yakni Kombid Seni Rupa. Perayaan milad Sanggar Lawang yang jatuh pada 17 Februari tersebut sengaja ditujukan pada anak usia dini di Banjarmasin untuk memperkenalkan dunia kesenian sekaligus membangun regenerasi. “Sebenarnya rencana itu sudah sejak 2016, dan baru tahun ini akan terealisasikan. Dengan tema Indahnya Kebersamaan, akan digelar di halaman Taman Budaya Kalsel pada 4 Maret 2017,” jelasnya. Pihaknya masih membuka pendaftaran hingga satu hari menjelang pelaksanaan kegiatan, yakni 3 Maret 2017. Ditambahkan Riza, nantinya pada puncak rangkaian kegiatan akan ada juga pagelaran teater anak yang sudah mereka bina dalam beberapa tahun terakhir. “Pertunjukkan nantinya sebagai bukti keseriusan dalam melakukan regenerasi berkesenian di Kalsel, khususnya Kota Banjarmasin,” jelasnya. Selain itu, aktor senior di Sanggar Lawang ini nantinya juga akan memberikan persembahannya di panggung teater. “Untuk konsep dan judul naskahnya masih dirahasiakan,” pungkasnya.(ananda)

"El Bar" dan Reaksi Orang Ketika Ekstrem FILM Spanyol menggambarkan penembakan di bar Madrid menggali bagaimana orang bereaksi dalam keadaan ekstrem, skenario dari kenyataan di Eropa saat milisi melancarkan serangan di Paris dan sejumlah tempat lain. "El Bar", disutradarai Alex de la Iglesia dan ditayangkan di Festival Film Berlin pada Rabu, menunjukkan seorang pria ditembak mati ketika meninggalkan bar dan orang lain, yang berusaha membantunya, juga ditembak. "Jika menghadapi kematian, naluri sangat dasar Anda muncul dan film ini bercerita tentang upaya ber-

tahan hidup bagi kami," kata Blanca Suarez, yang memerankan salah seorang pelanggan bar seperti dikutip Reuters. Direktur de la Inglesia mengatakan film ini --yang dibumbui dengan saat-saat lucu-- adalah "komedi teror" dan mencerminkan keadaan, yang dihadapi orang di Eropa dan tempat lain, tempat mereka terjebak tanpa jalan keluar saat ketakutan dan kecemasan meningkat. Setelah penembakan, pelanggan yang tersisa bertanya-tanya apakah ada seorang pria bersenjata di atap yang terdekat, atau apakah teroris akan membunuh mereka semua, dan

apakah serangan ini akan berakhir seperti serangan di Paris pada 2015 saat 130 orang tewas. Mereka panik dan menyalahkan satu sama lain - kadang-kadang dengan pistol- karena mereka berusaha untuk mencari tahu siapa sang pembunuh. Polisi menutup bar, seorang pria yang terluka ditemukan mati di kamar mandi, bar kemudian terbakar dan mereka dipaksa ke goronggorong untuk mengambil obat. De La Inglesia mengatakan dia sudah menulis naskah untuk "El Bar" ketika kelompok militan menyerang gedung konser Bataclan, kafe-kafe dan bar-bar di Paris pada

November 2015. Tetapi ia berkata serangan itu ada di dalam pikirannya saat ia mengerjakan film itu. "Itu datang kepada kami dengan cara yang sangat keras dan kami merasa kami dilindungi sebelumnya tapi rasa takut dan teror selalu ada dalam hidup dan ada saat-saat dalam hidup di mana mungkin Anda tidak menyadari hal itu setiap hari, tetapi Anda tidak dapat menyangkal rasa takut dan teror sekarang," katanya. Gitaris jazz legendaris, yang melarikan diri dari Nazi, keluarga terperangkap di apartemen saat hujan bom di Suriah, dan penembakan di bar Madrid adalah beberapa di anta-

ANT

ra sekitar 400 kisah, yang menghiasi layar Festival Film Berlin. Edisi ke-67 "Berlinale" pada tahun ini dibuka pada Kamis dengan film "Django", yang akan membawa penonton kembali ke Prancis pada 1943 dan kehidupan gitaris Romania Django Reinhardt, yang menolak ambil bagian dalam lawatan ke

Jerman, yang akan Nazi gunakan untuk mengalihkan perhatian dari jazz "negro" Amerika Serikat. Film karya produser Prancis itu, yang menjadi sutradara, Etienne Comar adalah salah satu dari banyak film mengangkat masalah sosial dan politik, bukan hal tidak biasa untuk Festival Film Berlin.(ant)


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

ALL SPORT

B7

Aleix pargaro Es Aprilia

WINGLET FAIRING SUZUKI-APRILIA HASIL POSITIF

Pengujian winglet fairing pada motor Tim Suzuki Ecstar dan Tim Factory Aprilia Gresini, menunjukkan hasil positif pada sesi tes pramusim hari pertama dan kedua di Sirkuit Phillip Island, Australia.

P

ADA hari pertama, Rabu 15 Februari 2017, pebalap Suzuki yakni Andrea Iannone berhasil finis di tempat ketiga dengan waktu 1 menit 29,926 detik. Di hari kedua, Kamis (16/2), giliran pebalap Aprilia, Aleix Espargaro, menempati urutan keenam dengan catatan 1 menit 29,501 detik. Hasil tersebut merupakan pencapaian waktu yang lebih baik di mana sebelum-

a Andre none Ianuki Ecstar Suz

Klay Thompson Tampil Oke, Warriors Atasi Kings

Tes MotoGP Phillip Island

Vinales Kuasai Hari Kedua

Hasil Tes Pramusim

MotoGP 2017 Pebalap

Pabrikan

Waktu

1. M. Vinales

Yamaha

1m28.847s

2. M. Marquez

Honda

1m29.309s

3. C. Crutchlow

LCR Honda

1m29.325s

4. A. Bautista

Aspar Ducati

1m29.411s

5. A. Dovizioso

Ducati

1m29.483s

6. A. Espargaro

Aprilia

1m29.501s

7. J. Folger

Monster

1m29.664s

8. V. Rossi

Yamaha

1m29.674s

9. A. Rins

Suzuki

1m29.802s

10. J. Miller

Estrella

1m29.838s

Maverick Vinales FOTO: NET, GRAFIS: HILMAN T GINANJAR/MK

PEBALAP Tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, berhasil mengalahkan kecepatan Marc Marquez di hari kedua tes pramusim MotoGP 2017 yang berlangsung di Sirkuit Phillip Island, Australia pada Kamis (16/2) kemarin. Dominasi Marquez di hari pertama mampu dipatahkan Vinales pada hari kedua. Sepanjang sesi, Vinales terus memimpin jalannya tes dari awal hingga akhir. Top Gun -julukan Vinales- menca-

tatkan waktu terbaiknya dengan 1 menit 28,847 detik. Berbeda 0,462 detik, Marquez membuntuti Vinales dan menempati posisi kedua dengan raihan waktu 1 menit 29,309 detik. Meski tak menjadi tercepat, The Baby Alien -julukan Marquez- tampil apik dengan selalu bertahan di posisi kedua hingga tes berakhir. Selain itu, pebalap Tim LCR Honda yakni Cal Crutchlow tampil baik dengan

konsisten berada di peringkat ketiga tes hari kedua. Crutchlow mencatatkan waktu 1 menit 29,325 detik. Sayang, pebalap top lainnya mendapat hasil tes yang kurang baik. Valentino Rossi harus puas berada di posisi kedelapan dan Andrea Iannone stagnan di posisi 12. Sedangkan Jorge Lorenzo melorot ke posisi 15 dan Dani Pedrosa yang baru mencoba motor di sesi keenam, finis di posisi ke-16.(ram/okz)

Mobil Baru McLaren Jauh Lebih Cepat

PEBALAP McLaren Honda, Stoffel Vandoorne, mengaku tunggangan barunya di F1 2017 jauh

Stoffel Vandoorne

lebih cepat ketimbang di kompetisi balap musim lalu. Pebalap berpaspor Belgia itu senang dengan setting-an mobil anyar McLaren. “Ini sudah jelas bahwa hasil uji coba mobil baru tim saya jauh lebih cepat. Saya senang bisa berkompetisi dengan tunggangan yang lebih baik. Mudah-mudahan kami bisa mulai tes pramusim dengan baik di Barcelona,” ungkap Vandoorne, seperti dilaporkan Sportsmole, Kamis (16/2). Mengenai perubahan regulasi yang terjadi di F1 2017 tidak menjadi masalah bagi juara GP2 2015 itu. Sebaliknya, ia justru siap mengarungi balapan musim ini.

nya Espargaro mencatatkan waktu 1 menit 30,802 detik dan finis di posisi 14. Berdasarkan laporan Crash, Suzuki dan Aprilia menunjukkan respons positif dari penggunaan winglet (sayap) di motor kedua pebalapnya. Meski ada larangan penggunaan sayap tambahan pada body motor, kedua tim mengikuti jejak Tim Movistar Yamaha.

Desain tunggangan Yamaha sudah menggunakan sayap di sisi fairing pada sesi tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 30 Januari-1 Februari 2017. Hasilnya, pebalap anyar Yamaha yakni Maverick Vinales keluar sebagai yang tercepat dengan raihan 1 menit 59,368 detik. Hari ini, kesempatan terakhir bagi ketiga tim tersebut untuk menguji kembali penggunaan winglet fairing di sesi hari ketiga. Sedangkan Ducati, Honda, dan Red Bull KTM belum berencana mengikuti Yamaha. Hal itu bisa saja berubah lantaran panitia melarang penggunaan winglet ­fairing.(fmh/okz)

“Perubahan aturan berarti mungkin akan sulit bagi pebalap. Tetapi, saya tidak melihatnya sebagai masalah dan saya telah memiliki persiapan yang baik. Musim ini bisa jadi awal yang lebih baik bagi saya,” ujarnya. Vandoorne juga mengatakan persiapannya menjelang balapan jet darat paling prestisius itu. Ia telah melakukan berbagai cara untuk menjaga kebugaran dan tampil fit bersama McLaren. “Saya telah melakukan banyak olahraga untuk tetap fit. Itulah satu-satunya cara, karena tidak ada yang instan untuk menjadi juara,” ucap pembalap berusia 24 tahun itu.(fmh/okz)

GOLDEN State Warriors mengatasi Sacramento Kings yang datang bertamu dengan skor 109-86. Kemenangan Warriors tak lepas dari penampilan oke di kuarter tiga -secara khusus dari Klay Thompson-. Di Oracle Arena, Kamis (16/2) siang WIB, Warriors melewati kuarter pertama dengan keunggulan 28-25 atas Kings, setelah sempat unggul sampai sembilan poin di kuarter ini. Kings merespons di kuarter dua. Dengan semenit tersisa di kuarter itu, Darren Collison menyamakan skor 47 sama lewat sebuah free throw. Tembakan tiga angkanya dengan 6 detik sisa bahkan membuat Kings berbalik unggul 50-47. Warriors membuka kuarter tiga dengan kegagalan Klay Thompson membuat tembakan tiga angka. Tapi pada prosesnya ia berhasil mendonasikan 10 poin di kuarter ini, dengan Warriors mencetak 42 poin di kuarter tiga. Setelah menutup kuarter tiga dengan keunggulan telak 89-65, Warriors tidak terlampau kesulitan menjaga jarak dari Kings demi mengamankan kemenangan. Thompson jadi penampil terbaik Warriors di partai ini dengan membuat 35 poin, 5 rebound, 4 assist. Stephen Curry menambahkan 13 poin dan sembilan assist, sedangkan Kevin Durant mencetak 21 poin, tujuh rebound, dan tujuh assist, untuk membantu Warriors (47-9) bangkit dari kekalahan di markas Denver Nuggets dalam pertandingannya sebelum ini.(krs/din/dts)

Klay Thompson NET


BARITO PUTERA

B8

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Pertajam Lini Depan

FOTO-FOTO:SUHAIMI HIDAYAT/MK

BALI, MK- Tim pelatih Barito Putera melakukan pembenahan aspek yang masih dianggap kurang dalam skuad Laskar Antasari. Dalam sesi latihan yang digelar di Lapangan Gelora Samudra, Desa Adat Kuta, Kamis (16/2) kemarin, penyelesaian akhir masih menjadi fokus utama tim pelatih Barito Putera yang dikepalai Jacksen F Tiago. “Hari ini (kemarin, red) menu latihan ada beberapa variasi, yakni taktikal positioning, attacking dan

defending. Tapi yang paling utama kita genjot adalah fokus penyelesaian akhir dengan berbagai kombinasi,” kata Jacksen kepada wartawan MK usai memimpin latihan. Hal itu, lanjut Jacksen, bertujuan untuk meningkatkan kerjasama, penempatan posisi, hingga membangun kerjasama yang bagus di dalam kotak penalti. “Kita ingin menciptakan permainan yang simpel dengan satu dua sentuhan saat berada di depan gawang lawan dan memanfaatkan sekecil

apa pun peluang agar berbuah gol,” jelasnya. Variasi latihan pun cukup sederhana, para pemain diberikan gambaran tentang posisi yang akan dihadapi saat memasuki area pertahanan lawan, baik saat momentum 1 lawan 1, 3 lawan 2, dan 5 lawan 3 dengan attacking combination. “Kita juga variasikan dengan serangan 3 lawan 2 hingga 5 lawan 3 melalui crossing dari pemain sayap,” terangnya Jacksen sangat menyadari, dalam dua laga

yang sudah dilakoni anak asuhnya, banyak peluang yang tercipta, tapi tak sebanding dengan yang direalisasikan menjadi gol. “Terkadang, hal itu terjadi karena penempatan posisi pemain yang tidak tepat. Makanya, dalam latihan kali ini saya mengintruksikan anak-anak untuk bisa mencari celah untuk membuka ruang pertahanan lawan dan memanfaatkan lebar lapangan. Dengan begitu, peluang untuk menciptakan gol jelas lebih besar,” pungkasnya.(suhaimi hidayat)

AGI BELUM DAPAT KESEMPATAN 9 Pemain Diberi Porsi Tambahan Terkadang, hal itu terjadi karena penempatan posisi pemain yang tidak tepat. Makanya, dalam latihan kali ini saya mengintruksikan anakanak untuk bisa mencari celah untuk membuka ruang pertahanan lawan dan memanfaatkan lebar lapangan. Dengan begitu, peluang untuk menciptakan gol jelas lebih besar,"

BALI, MK- Lini serang benarbenar menjadi perhatian serius pelatih kepala Barito Putera Jacksen F Tiago. Pasalnya, ia tak ingin kesulitan untuk menciptakan gol seperti pada dua laga sebelumnya. Untuk itu, 9 pemain yang beroperasi di lini serang yakni Aron da Silva, Agi Pratama, Yongki Aribowo, Nazarul Fahmi, Rendra Apriyadi, Paulo Sitanggang, Hanif Anshori, dan Gavin Kwan Adsit yang dianggap masih belum sesuai ekspektasi diberikan latihan tambahan pagi (18/2) kemarin.

Dedi Sudah Bergabung

Jacksen F Tiago Pelatih Barito Putera

Dedi Hartono

Tak hanya ingin tajam dalam melakukan serangan, Jacksen juga ingin anak asuhnya terutama bagi pemain penyerang lebih pintar memanfaatkan situasi. “Kita ingin anak-anak bisa menerapkan permainan yang taktis dengan tidak menggunakan banyak tenaga, tapi pintar dalam mencari celah pada tim lawan,” katanya. Selain itu, Jacksen juga menekankan agar anak asuhnya lebih mengutamakan akurasi penempatan finishing. “Target yang ingin kita dapat dalam latihan ini agar intelejensi anak-anak

BALI, MK- Sayap kanan Barito Putera Dedi Hartono sudah bergabung dan mengikuti sesi latihan bersama punggawa Barito Putera lainnya. Ya, beberapa waktu lalu nama Dedi Hartono santer dikabarkan sempat mengikuti TC bersama Sriwijaya FC hingga didaftarkan sebagai bagian dari tim berjuluk Laskar Wong Kito itu pada Piala Presiden 2017 ini. Namun, karena alasan regulasi pemain U-23, Dedi pun tak mendapat tempat di skuad asuhan Widodo Cahyono Putro itu. Hingga akhirnya ia memilih hengkang dari tim asal Sumatera Selatan tersebut. Setelah mengetahui kabar hengkangnya Dedi Hartono dari Sriwijaya FC. Manajer Barito Putera Hasnurydi Sulaiman pun kembali menarik Dedi Hartono untuk memperkuat Laskar Antasari pada musim ini. Bak gayung bersambut, Dedi Hartono pun kembali ke klub yang sudah membesarkan namanya. “Saat saya masih mengikuti latihan bersama Sriwijaya FC, pak Hasnur sudah

lebih bagus, dengan menggunakan kecepatan berpikir, kontrol bola yang bagus, serta mengembangkan naluri untuk mencetak gol,” jelasnya. Namun, Jacksen mengaku, dalam latihan yang digelar pagi itu masih belum sesuai harapan. “Ada perkembangan yang ditunjukkan anak-anak. Namun, hasilnya masih belum memuaskan. Mereka masih kurang agresif dan belum bisa mengerti sepenuhnya apa yang saya sampaikan dan inginkan dalam latihan,” pungkasnya.(suhaimi hidayat)

mengontak saya agar kembali bergabung dengan Laskar Antasari. Jadi, ketika bat a l membela Sriwijaya FC saya pun langsung memutuskan untuk kembali ke Barito Putera,” katanya kepada wartawan MK usai mengikuti latihan di Lapangan Futsal Arjuna, Bali. Dedi sebenarnya sudah bergabung dengan tim Barito Putera sehari sebelum pertandingan melawan Sriwijaya FC. “Ya, sejak Selasa lalu saya sudah mengikuti latihan bersama rekan-rekan yang lainnya. Hingga mengikuti latihan tambahan yang diberikan tim pelatih,” jelasnya. Dedi pun berharap, di musim kompetisi 2017 ini bisa lebih baik lagi untuk memberikan prestasi bagi Barito Putera. “Mudahmudahan, saya bisa memberikan apa yang diharapkan tim pelatih dan manajemen tentunya,” pungkasnya.(suhaimi hidayat)

Striker Barito Putera asli Banua Agi Pratama belum diberi kesempatan untuk menunjukkan performanya di ajang Piala Presiden 2017. Wartawan: Suhaimi Hidayat/MK

Agi Pratama

L

ASKAR Antasari saat ini memang sudah melakoni dua laga Grup 4 Piala Presiden 2017, yakni saat menahan imbang Pusamania Borneo FC dan kalah atas Sriwijaya FC. Dalam dua laga tersebut, pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago lebih memilih Yongki Aribowo dan Aron da Silva sebagai ujung tombak Laskar Antasari. Sedangkan Agi Pratama hanya dapat menyaksikan rekan-rekannya berlaga dari bangku penonton. Jacksen menjelaskan, belum diberikannya kesempatan untuk Agi menunjukkan kemampuan karena menurutnya Yongki dan Aron da Silva lebih siap ketimbang pemain berusia 21 tahun tersebut. “Dalam sesi latihan dia belum sesuai dengan ekspektasi untuk dapat diturunkan. Masih ada keraguan untuk memainkannya,” katanya kepada wartawan MK, Kamis (16/2) kemarin. Pun demikian, Jacksen pun terus berusahan menggodok kualitas Agi agar lebih berkembang dari sebelumnya, yakni dengan cara memberikannya latihan tambahan, melatih kualitas passing hingga penyelesaian akhir. “Kita selalu memberikannya porsi latihan tambahan agar kualitasnya semakin meningkat. Dalam latihan itu pun, dia sudah menunjukkan perkembangan yang signifikan,” jelasnya. Sementara itu, Agi nampak berjuang keras dalam setiap latihan agar bisa mendapatkan tempat di starting line up Barito Putera saat melakoni laga terakhirnya di babak penyisihan Grup 4 Piala Presiden kala menghadapi Bali United pada Sabtu (18/2) mendatang. “Saya terus berusaha untuk menunjukkan yang terbaik. Mudah-mudahan, saya diberikan untuk bisa berlaga pada pertandingan melawan Bali United nanti,” pungkasnya.()


POLITIKA

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

C1

Dua Noor Kawal Rekap C1 di Setiap Tingkatan

P ilkada Kemenangan Rakyat Batola PESTA demokrasi pemilihan Bupati-Wakil Bupati Barito Kuala (Batola), sudah usai. Walau hampir bisa dipastikan kemenangan berada di tangan duet Hj Noormiliyani Aberani Sulaiman-Rahmadian Noor (Dua Noor), toh keunggulan itu tetap dijaga sebagai kemenangan rakyat. Data yang dirilis Lembaga Survei Indonesia (LSI) untuk tiga pasangan calon Bupatiwakil Bupati yakni nomor urut 1, Hj Noormiliyani-Rahmadian Noor 47,82%, H Bahrian Noor-Suwandi 17,41% dan pasangan Hasan Ismail-Fahrin Nizar 34,77%, meski masih data sementara. Kemenangan yang diraih pasangan Noormiliyani-Rahmadi (Dua Noor) dari hasil quick count tersebut, memang belum bisa dijadikan patokan. Sebab, KPUD Batola belum merilis hasil rekapitulasi di tingkat kabupaten yang rencananya akan dilaksanakan antara 2224 Februari 2017. Bupati Batola, H Hasanuddin Murad menyampaikan, siapapun pemenang dalam pesta demokrasi 2017 yang ditetapkan KPUD nantinya, adalah kemenangan rakyat Batola. Sebab, kata dia, proses pemilihan tersebut tidak lepas dari peran serta masyarakat. "Mari sama-sama kita jadikan hasil dari pelaksanaan pilkada ini menjadi kemenangan warga Batola. Karena ini merupakan pesta demokrasi warga Batola," tutur Hasanuddin Murad. Bupati dua periode ini juga menyampaikan rasa syukur dan bangga kepada seluruh elemen masyarakat yang sejak awal sampai pelaksanaan pemungutan suara mampu menjaga kondisi ketertiban dan kenyamanan.(amran)

Rekapitulasi penghitungan suara (form C1) yang mulai berproses dari kelurahan ke kecamatan, hingga nantinya diplenokan di KPUD Barito Kuala (Batola), menjadi titik sentral pengawasan tim pemenangan Hj Noormiliyani AS-Rahmadian Noor (Dua Noor). Wartawan: Amran/MK

M

EMENANGKAN pemilihan calon BupatiWakil Bupati Batola 2017 dari versi hitung cepat (quick count) dari Lembaga Survei Indonesia (LSI), rupanya tak membuat pasangan Dua Noor lengah terhadap keberadaan form C1 yang akan dihitung, secara bertahap di setiap tingkatan. Pengamanan form C1 hingga nantinya direkap di tingkat kabupaten, sudah disiapkan sejak saksi maupun tim pemenangan bertugas saat pungut hitung di 608 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di

WAHYU/MK

PENCOBLOSAN: Salah satu warga Marabahan saat menyalurkan hak suaranya dalam hari pemungutan suara Rabu (15/2) lalu di TPS.

201 desa. "Sejak dilakukan proses penghitungan suara di TPS, kami sudah menyiapkan saksi. Form C1 yang dimiliki saksi dari Dua Noor, tentu bisa menjadi pegangan yang nantinya akan disandingkan sampai rekap di tingkat kabupaten," tutur calon Wakil Bupati, Rahmadian Noor kepada wartawan Media Kalimantan,

Kamis (16/2). Menurutnya, jika ada perbedaan signifikan dari form C1 yang dimiliki saksi dengan hasil rekapitualsi di setiap tingkatan, tentu tim Dua Noor akan melakukan protes. Termasuk, mencari tahu selisih penghitungan yang dilakukan petugas di lapangan. Mantan anggota DPRD Batola ini menegaskan pemantauan proses

rekapitulasi di tiap tingkatan memang wajib dilakukan para saksi dan tim pemenangan. Rahmadi-sapaan akrab politisi beringin ini tidak ingin lengah dengan adanya tahapan rekapitulasi, yang bisa saja berdampak merugikan pasangan Dua Noor. Meski sudah ditetapkan sebagai pemenang dari hasil hitung cepat versi LSI, Rahmadi memastikan

tidak ingin melakukan euforia bersama tim pemenangannya. Sebab, menurut dia, semua elemen yang tergabung dalam pemenangan Dua Noor harus tetap merapatkan barisan dan terus melakukan konsolidasi terutama memegang data yang sahih. "Tidak ada kegiatan yang berlebihan, saya masih berada di posko pemenangan bersama tim. Memang ucapan selalu mengalir, tapi kami tetap menghargai keputusan KPUD Batola," beber Ketua DPD Partai Golkar Batola ini. Disinggung setelah nantinya ditetapkan sebagai pemenang, Rahmadi mengungkapkan bersama Noormiliyani AS nantinya akan berkooordinasi dengan Pemkab Batola. Sebab, menurut dia, untuk waktu pelantikan bupati-wakil bupati terpilih masih terlampau lama. "Kalau nantinya sudah ditetapkan oleh KPUD, kami akan berkoordinasi dengan Pemkab Batola terkait apa saja nantinya yang akan dikerjakan sebagaimana visi-misi Dua Noor," ucapnya. MenurutR Rahmadi, pemenang Pilkada Batola baru akan dilantik pada November 2017. “Menunggu jeda waktu itu sebelum pelantikan, ya terlebih dulu berkoordinasi dengan Pemkab Batola. Sebab, saat itu adalah masa transisi,” imbuhnya.()

Angka Golput HSU Berkisar 30 Persen AMUNTAI, MK- Calon Wakil Bupati Hulu Sungai Utara, Husairi Abdi mengakui tingkat partisipasi pemilih yang menyalurkan hak suara pada Rabu (15/2) lalu, hanya berkisar 70 persen. “Jadi, hampir 30 persen warga HSU tak menggunakan hak pilihnya. Entah mereka malas meninggalkan pekerjaan, atau memang mengingin-

kan golput. Ini perlu penelitian,” ujar Husairi Abdi kepada wartawan Media Kalimantan, Kamis (16/2). Meski dari versi hitung cepat, duet calon petahana ini unggul, Husairi mengatakan tetap bersyukur. Namun, beber mantan anggota DPR RI ini, tetap menunggu hasil rekapitulasi suara resmi dari KPUD HSU. “Saya

yakin, awal Maret 2017 ini sudah didapat hasil yang final. Kami yakin hasilnya tidak berubah,” ucap Husairi. Ia menilai wajar-wajar saja jika setiap pemilu terjadi perbedaan pendapatan. Hanya saja, Husairi tetap bersyukur suasana pesta demokrasi di HSU benar-benar berjalaan tanpa ada gejolak di tengah masyarakat.

Wakil Bupati HSU ini mengakui ketika diumumkan sebagai pemenang dalam versi hitung cepat, cukup banyak ucapan selamat yang berdatangan via telepon, pesan pendek dan lainnya dari warga HSU. “Ucapan juga bukan berasal dari HSU, tetapi dari Kalsel, luar Kalsel seperti dari Jakarta. Saya hanya ingin kita membangun Banua, tak

YUSUF/MK

Husairi Abdi

Wakil Bupati HSU

ada lagi musuh, semua adalah kawan dan keluarga,” kata mantan Sekretaris DPW PPP Kalsel ini.(yusuf)

SOFAN/MK

PENYULUHAN: Sekretaris Daerah Kabupaten HSS, HM Ideham membuka penyuluhan hukum tentang pembangunan nasional di Aula Rakat Mufakat, Kamis (16/2).

Penyuluhan Hukum bagi OPD dan IPKD KANDANGAN, MK- Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Hulu Sungai Selatan (HSS) HM Ideham, membuka secara resmi penyuluhan hukum, tentang peran kejaksaan dalam pelaksanaan pembangunan nasional, di Aula Rakat Mufakat, Kamis (16/2). Penyuluhan hukum tersebut, ikuti oleh para Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Ketua Ikatan Pengurus Kepala Desa (IPKD) dan hadir sebagai narasumber Kajari HSS Andin Adiaksantor serta tim TP4D. Sekdakab HSS HM Ideham mengatakan, penyuluhan hukum dilakukan untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan anggaran, menghindari terjadinya kesalahan prosedur dan ketidak-

tertiban administrasi. "Dengan penyuluhan hukum, diharapkan semua bisa terhindar dari kesalahan-kesalahan, sehingga sesuai dengan tentuan," tuturnya. Ideham berpesan, kepada para kepala OPD dan IPKD, agar memanfaatkan kesempatan dalam penyuluhan, untuk memperoleh informasi dan pemahaman, sehingga dapat diterapkan pada unit kerja masing– masing. Secara khusus, kepada para ketua IPKD diingatkan Ideham, agar pengetahuan yang diperoleh dapat diteruskan kepada para kepala desa yang lain, yang kebetulan tidak berhadir pada acara penyuluhan. "Sampaikan informasi yang penting ini, kepada kepala desa yang kebutulan tidak hadir," ujarnya.(sofan)

SOFAN/MK

BERI ARAHAN: Bupati HSS H Achmad Fikry memberikan arahan kepada jajaran pemerintah desa di Pendopo Bupati, Kamis (16/2).

Jangan Menghindar, Jika BPK-RI Melakukan Audit

KANDANGAN, MK- Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry mengingatkan pemerintah desa (pemdes) saat mengambil dana desa di bank harus sesuai dengan kebutuhan. "Jangan mengambil dana desa yang berlebihan, ambilah sesuai dengan kebutuhan, sehingga keamanannya bisa terjamin," ujar Bupati HSS H Achmad Fikry, saat gathering Bank

BRI Cabang Kandangan dengan aparat pemerintah desa (pemdes), di Pendopo Bupati, Kamis (16/2). Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati HSS H Ardiansyah, Asisten Administrasi Pemerintahan Setda HSS Tafrinsyah dan Kepala Inspektorat Kabupaten HSS, Rusmajaya. Selain itu, bupati meminta kepada aparat pemdes agar selalu mengikuti perkembangan ketentuan, dalam pe-

ngelolaan keuangan dana desa. Menurutnya, dalam pengelolaan dana Desa, , agar disalurkan benar–benar sesuai dengan kebutuhan, sehingga bermanfaat bagi masyarakat. "Lakukan pembangunan berpegang pada skala prioritas, dan utamakan masyarakat yang kurang beruntung," ujarnya. Dikatakan bupati, tim BPK-RI Perwakilan Kalsel akan melakukan audit anggaran 2016. Untuk itu, kades

dan jajarannya jangan sampai tidak ada ditempat atau menghindar. "Berikan data-tata yang diperlukan oleh tim audit BPK-RI dan jangan menghindar," ucapnya. Ia menegaskan dengan menghindar nanti tidak akan bisa menyelesaikan permasalahan yang sedang dihadapi. "Hadapi saja kedatangan tim audit BPK-RI, dan berikan data apa adanya," ujarnya.(sofan)

M Muslih dan M Nasir Ikut LKS Internasional

KANDANGAN, MK- Alumni Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Kandangan, Muhammad Muslih dan Muhammad Nasir, mewakili Indonesia dalam Lomba Keterampilan Siswa (LKS) World Skills Competition tingkat internasional ke44, di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada Oktober 2017 mendatang. Sebelum berangkat ke Jakarta dan Malang untuk mengikuti pembekalan, Muhammad Muslih dan Muhammad Nasir, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten HSS

Nordiansyah, Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Kandangan Suhaimi, langsung menemui Bupati HSS H Achmad Fikry untuk meminta dukungan. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten HSS Nordiansyah menyatakan, meskipun Muhammad Muslih dan Muhammad Nasir sudah menjadi alumni. Namun, Muhammad Muslih dan Muhammad Nasir sudah mengikuti LKS secara berjenjang dari tingkat kabupaten hingga nasional. Menurut Nordiansyah, dalam LKS Internasional, Indonesia mengi-

kuti 28 cabang lomba, dari 51 cabang yang diperlombakan. Untuk cabang yang diikuti Muhammad Muslih adalah lomba wall and floor tiling atau memasang keramik. Sedangkan, Muhammad Nasir mengikuti lomba bricklaying atau memasang bata. Ia mengatakan, dalam LKS Internasional, pihak Disdik HSS tidak lagi memfasilitasi peserta, sebab sudah menjadi wewenang dari pemerintah pusat. "Kami hanya memberikan motivasi dan dukungan moril bagi mereka, agar mereka bersemangat dalam

mengikuti lomba," ujarnya. Sementara itu, Bupati HSS H Achmad Fikry, sangat bersyukur ada generasi muda asal HSS, yang dapat mengikuti kompetisi tingkat internasional. Menurutnya, hal tersebut membuktikan, bahwa prestasi bukan hanya diraih oleh aparatur sipil negara (ASN) di bidang pemerintahan, namun juga masyarakat khususnya para pelajar. "Semoga prestasi tersebut, bisa memberikan motivasi dan contoh bagi anak-anak yang lain," ujar Bupati HSS ini.(sofan)

SOFAN/MK

LKS: Bupati HSS Achmad Fikry menerima pelajar yang akan ikut lomba LKS internasional di ruang kerjanya, Kamis (16/2).


POLITIK & HUKUM

C2

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Keinginan Pemilu 2019 Kembali ke Era Soeharto Setelah berpuluh tahun pesta demokrasi lima tahunan digelar dengan sistem proporsional tertutup, pada 2004 sistem pemilihan umum diubah menjadi proporsional terbuka.

P

ERUBAHAN sistem Pemilu yang terjadi itu membawa angin segar bagi kehidupan berdemokrasi di Indonesia. Tonggak baru dalam lembaran sejarah memilih wakil rakyat dimulai. Sejak Pemilu 1955 hingga 1999, pemilihan legislator digelar di bawah sistem proporsional tertutup. Sepanjang rezim presiden kedua RI Soeharto hingga setahun berjalannya era Reformasi, pemilih hanya memilih tanda gambar partai. Artinya, suara itu jatuh untuk partai yang kemudian didistribusikan ke daftar calon anggota legislatif yang disusun oleh bos partai yang secara implisit berada di balik tanda gambar yang dipilih oleh pemilih saat pencoblosan. Pada sistem proporsional terbuka, seperti yang sudah berlangsung sejak 2004, pemilih tidak lagi hanya memilih tanda gambar partai tapi juga sudah boleh memilih langsung nama calon legislator. Daftar caleg sudah eksplisit dimuat di surat suara supaya bisa dicoblos atau dicontreng. Sistem tersebut mengacu pada Undang-Undang Nomor 12/2003 tentang Pemilu Legislatif, yang pada Pasal 6 Ayat (1) menyatakan, “Pemilu untuk memilih anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota dilaksanakan dengan sistem proporsional dengan daftar calon terbuka.” Partai “kakap” seperti Golkar dan PDI Perjuangan terang-terangan menginginkan sistem proporsional tertutup Pemilu menyusul segera dibahasnya Rancangan Undang-Undang Pemilu (RUU Pemilu) di DPR. Dalam konteks sistem proporsional tertutup ini, Golkar dan PDIP ingin memperkuat kewenangan partai serta mengeliminir dampak negatif dari sistem proporsional terbuka.

Seperti yang dikatakan anggota Fraksi Golkar DPR Rambe Kamarul Zaman yang juga anggota Pansus RUU Pemilu yakni sistem proporsional tertutup untuk diaplikasikan dalam pemilihan legislatif. Dengan sistem itu pemilih akan memilih partai, bukan memilih anggota partai yang mewakili daerah pemilihan. Partai yang akan memilih sendiri siapa saja anggota partai yang akan ditempatkan di DPR berdasarkan daerah pemilihan. Politikus PDIP yang duduk di DPR, Eva Kusuma Sundari, berdalih partainya memilih sistem proprosional tertutup karena sesuai dengan kegotongroyongan, paling mendekati musyawarah mufakat dalam Pancasila sila ke-4, mengikis politik uang, dan supaya representasi bisa diperbaiki. “Melalui afirmasi misalnya perwakilan wong cilik, perempuan, penyandang cacat, petani, nelayan, dan lain-lain. Kalau tarung bebas bisa hilang mereka karena syaratsyarat duit dan popular tidak ada,” ujar Eva. Eva menepis bila keinginan partainya itu sama halnya dengan kembali ke era Orde Baru. Eva mengklaim tetap ada sejumlah perbedaan yang mendasar. “Zaman Orba penuh intimidasi, PDIP dibikin kalah melulu, dan yang ada mobilisasi bukan partisipasi,” Eva menegaskan. Berbeda dengan dua partai “tua” itu, Partai Kebangkitan Bangsa memilih sistem proporsional terbuka. Anggota DPR dari PKB M Lukman Edy mengemukakan alasan dipilihnya sistem terbuka yaitu memenuhi aspek asas Pemilu yang berkualitas. “Seperti asas proporsionalitas. Derajat disproporsional meningkat jika proporsional tertutup. Keterbukaan Pemilu sebelumnya kami anggap sebagai sebuah kemajuan dalam

NET

konsolidasi demokrasi kita, oleh sebab itu tidak boleh mundur lagi,” tutur Wakil Ketua Komisi II DPR ini. Pengamat politik dari Universitas Padjajaran Idil Akbar mencermati Golkar dan PDIP merupakan partai besar dan mapan yang secara organisatoris dan kader mereka sudah memiliki kemapanan yang tinggi. Kader-kader Golkar dan PDIP sangat banyak dan cenderung militan, baik karena faktor ideologis maupun pragmatis. Karena itu, dengan proporsional tertutup sebetulnya mereka berupaya menguasai dan mendominasi parlemen. Kenapa? Pertama, dari sisi kader, mereka siap karena punya kader

yang populer dan memiliki elektabilitas yang kompetitif. Kedua, dari sisi sumber daya mereka juga siap, dan ketiga, sistem di internal mereka sendiri sudah cukup mapan. Sepertinya di PDIP yang memiliki sekolah kader yang sudah mempersiapkan mereka yang bakal maju dalam pileg. Dengan sistem proporsional tertutup juga mereka berupaya menutup peluang bagi infiltrasi pengaruh dari parpol lain. Sebab, seperti sudah diketahui oleh umum, sistem proporsional terbuka akan membuat pertarungan politik menjadi lebih kompetitif. Idil memandang akan cukup sulit PDIP dan Golkar untuk bisa

Standarisasi Keadilan untuk Kampanye

NET

Besarnya sumbangan membuat partai tidak mandiri dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. Namun, di sisi lain, mereka membutuhkan uang banyak untuk kegiatan operasional dan kampanye Pemilu," Titi Anggraini Direktur Eksekutif Perludem

JAKARTA, MK- DPR RI berharap pelaksanaan kampanye dalam pemilihan umum (Pemilu) 2019 dapat diatur standardisasinya dengan prinsip keadilan bagi setiap kontestan, terutama kampanye di media cetak dan elektronik. Hal ini untuk menghindari kampanye yang padat modal dan dimonopoli parpol atau elit parpol penguasa media. “Untuk itu, media kampanye hanya dibolehkan melalui lembaga penyiaran publik yang difasilitasi oleh penyelenggara Pemilu,” kata Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR RI Jazuli Juwaini. Di sisi lain, untuk menjamin kontrol pengawasan atas kecurangan Pemilu, peran saksi parpol sangat penting. Untuk itu, kata dia, setiap parpol wajib menghadirkan saksi dan dibiayai oleh negara. Selain saksi, peran dan kewenangan pengawasan oleh Bawaslu dinilai juga harus diperkuat. Optimalisasi peran pengawasan ini sangat penting sehingga manipulasi dan kesalahan perhitungan suara dapat dicegah. "Serta, meminimalisir terjadinya money politics yang dapat mencederai hasil Pemilu,” ujar Jazuli. Dia berharap Pemilu 2019 terselenggara secara lebih demokratis dan berkualitas. Pasalnya Pemilu merupakan wadah untuk menghasilkan kepemimpinan nasional, baik di tingkat legislatif maupun eksekutif. Untuk memastikan lebih berkualitas dan demokratis tersebut, maka regulasi Pemilu harus benar-benar cermat dalam mengatur dan memastikan prinsip demokrasi dan kualitas hasil Pemilu. Hal itu, kata dia, harus tercermin dalam sejumlah isu krusial, mulai dari sistem Pemilu, ambang batas, alokasi kursi per dapil, metode konversi suara,me-

siapa yang menjadi wakil mereka dan akhirnya membangun alienasi antara wakil dan rakyat yang diwakili,” ujar Idil. Idil mengakui sebetulnya memang ada plus dan minus terkait masing-masing sistem yang diberlakukan. Namun secara prinsip proporsional terbuka lebih baik karena di dalamnya membangun partisipasi rakyat secara langsung, terdapat keterbukaan dan transparansi serta membuat rakyat menjadi bagian dari demokratisasi politik yg dilakukan. “Dan hal ini akan sulit didapatkan jika menggunakan sistem proporsional tertutup.” katanya.(cnn)

Catatan di Pilkada Serentak 2017

NET

tode kampanye, hingga jaminan ketegasan sanksi dan penegakan hukum atas pelanggaran Pemilu. Sementara, perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) menilai partai politik (parpol) di Indonesia hingga sekarang belum mandiri atau masih terbelenggu pada elite bermodal besar. "Besarnya sumbangan membuat partai tidak mandiri dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. Namun, di sisi lain, mereka membutuhkan uang banyak untuk kegiatan operasional dan kampanye Pemilu," kata Direktur Eksekutif Perludem Titi Anggraini. Menyinggung soal Peraturan Pemerintah Nomor 83 Tahun 2012 tentang Perubahan atas PP Nomor 5/2009 tentang Bantuan Keuangan kepada Partai Politik, Titi Anggraini menegaskan bahwa PP ini bertujuan menjauhkan

mendominasi parlemen jika ada keterbukaan terhadap calon dan itu artinya memberi peluang bagi parpol lain untuk juga mendapatkan kursi di parlemen. Menurut Idil untuk saat ini sistem proporsional terbuka masih yang terbaik dan lebih baik untuk diteruskan. Sebab, rakyat sebagai pemilih tidak lagi seperti halnya memilih kucing dalam karung. Rakyat juga secara jelas bisa mengetahui siapa saja yang akan menjadi wakil mereka dan lebih dari itu bisa dimintai pertanggungjawaban sebagai wakil rakyat. “Masa iya kita harus kembali ke masa di mana rakyat tak perlu tahu

parpol dari penguasaan pemilik uang agar bebas memperjuangkan rakyat. Namun, Titi menilai misi itu makin jauh dari harapan, parpol tidak mandiri dan bergantung pada elite bermodal besar. Oleh karena itu, ia memandang perlu mendorong partai politik bersikap transparan dan akuntabel, membatasi besaran sumbangan ke parpol dan memberikan bantuan keuangan dari anggaran negara. Adapun nilai bantuan keuangan parpol yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk parpol yang meraih kursi DPR produk Pemilu 2014, Titi menyebutkan bantuan itu sebesar Rp108,00 per suara. Berdasarkan penelitian Perludem, bantuan keuangan itu hanya 1,32 persen dari total kebutuhan parpol per tahun.(rol/ant)

JAKARTA, MK- Banyaknya aduan warga yang tidak bisa menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada serentak menjadi catatan bagi Kementerian Dalam Negeri. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo akan mengevaluasi bersama komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU). Mendagri mengatakan, prinsipnya setiap warga negara diberi kesempatan untuk menyalurkan hak suaranya. Namun, kata dia, ada proses yang harus dilalui. Menurutnya, persoalan warga yang tidak bisa memilih itu berkaitan dengan mekanisme yang menjadi ketentuan KPU. "Tetapi secara prinsip yang kami tangkap, hak warga negara yang sah harus diberi kesempatan untuk menggunakan hak pilihnya. Tapi kan prosesnya macam-macam, apakah mereka terdaftar di DPT atau tidak," kata Mendagri, Kamis (16/2). Mendagri menjelaskan proses yang dilalui itu, warga yang hendak memilih harus terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT). Jika belum, setidaknya dia sudah melakukan perekaman e-KTP sehingga saat pencoblosan bisa membawa e-KTP tersebut beserta Kartu Keluarga (KK). "Kalau mereka tidak terdaftar di DPT, dia sudah merekam e-KTP atau tidak? Kalau dia belum terdaftar dan belum merekam, bisa menggunakan e-KTP, tapi lupa membawa KK-nya untuk membuktikan dia tinggal di mana. Banyak. Tapi akan kami catat. Yang prinsip adalah jangan sampai warga itu kehilangan hak politiknya," jelasnya. Untuk itu, Mendagri akan melakukan pembahasan pelaksanaan Pilkada serentak yang telah berlangsung bersama KPU untuk persiapan menghadapi putaran kedua. Apakah ada petugas TPS juga akan dievaluasi? "Itu kewenangan dari KPU. Tapi akan kami sampaikan karena antara satu TPS dengan TPS lain itu beda, beda omongan, beda kebijakan. Kami akui memang simulasi KPU sudah terus menerus, tapi mereka ini orangorang baru semua. Itu saja," jawab Mendagri. Sementara itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Rikwanto mengatakan, Pilkada Serentak 2017 di 101 wilayah Indonesia berlangsung aman dan kondusif. Kendati, pelaksanaan pesta demokrasi ini tak lepas dari berbagai gangguan. "Memang ada beberapa kejadian, namun tidak menghalangi seluruh rangkaian

kegiatan pemungutan suara dan penghitungan suara terhambat," ujar Rikwanto. Rikwanto membeberkan, gangguan tersebut salah satunya berupa terhambatnya distribusi logistik akibat cuaca buruk di Kabupaten Sangihe Talaud, Sulawesi Utara. Akibatnya, sebanyak 9 TPS di kabupaten tersebut baru bisa melaksanakan pemungutan suara pada Kamis 16 Februari 2017. "Kemudian yang kedua, adanya keributan antara pendukung paslon dengan warga yang akan melaksanakan pengambilan suara. Ini terjadi di wilayah Halmahera Tengah. Warga yang KTP-nya bukan di TPS itu, tetap memaksakan untuk mencoblos di situ," kata dia. Namun gangguan tersebut dengan cepat dapat diatasi oleh petugas KPPS dan aparat keamanan yang berjaga. Proses pemungutan suara pun kembali berjalan tertib. Kasus serupa juga terjadi di beberapa daerah di Indonesia. Setidaknya ada sekitar 17 kejadian yang berkaitan dengan KTP pemilih. Banyak pula masyarakat yang salah mendatangi TPS. Juga ada beberapa DPT dan logistik yang tertukar dengan TPS tetangga. Namun itu semua dapat segera diselesaikan oleh petugas di lapangan. "Kemudian ada sweeping dari salah satu paslon terhadap mereka yang akan melakukan pemungutan suara, namun sebelum terjadi hal yang lebih buruk segera dihalau kepolisian," ucap Rikwanto. Di daerah Gorontalo, kata Rikwanto, Pilkada serentak diwarnai dengan aksi pembakaran di rumah salah satu warga. Aksi itu dilakukan oleh pelaku yang merupakan simpatisan paslon yang berbeda dengan korban. "Yang terbakar meja, ada laptop juga terbakar. Kerugian sekitar Rp 10 juta, dan orangnya (pelaku) sudah berhasil ditangkap atas nama Anggi Pikaya," ujar dia. Pilkada serentak DKI juga sempat diwarnai kericuhan. Aksi pemukulan yang diduga dilakukan oleh timses paslon tertentu itu terjadi di TPS 18 Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat. "Terakhir, masih adanya konvoi pendukung paslon di Aceh. Namun belum terjadi insiden, sudah diadang oleh petugas, dibicarakan agar tidak menganggu atau terjadi gesekan dengan simpatisan paslon lain," jelas Rikwanto.(dtc/lip6)


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

OPINI

C3

KATA BIJAK HARI INI “Jika enggan mengambil risiko, Anda tak akan pernah kalah. Tapi tanpa berani menanggung risiko, Anda tak akan pernah menang.”

JAMBOEL HANGIT

Richard Nixon Presiden AS A ke-37

UNGKAP FAKTA

DJOEN/MK

Mendidik dengan Kreatif Oleh: Zainal Ilmi S.Pd Guru SMPN 3 SATAP Haruyan, HST

Guru kreatif juga menunjukkan kepedulian terhadap moral siswa. Upaya yang dapat dilakukan adalah mendidik siswa agar bersikap mulia terhadap semua orang di lingkungan, baik di lingkungan rumah saat berinteraksi dengan keluarga, pergaulan dengan teman dan elemen sekolah, maupun masyarakat luas.”

S

ETIAP pendidik mempunyai pengalaman berkreasi sebagai upaya meningkatkan keaktifan siswa dalam belajar, memanfaatkan berbagai sumber belajar untuk mengatasi kejenuhan siswa terhadap materi yang bersifat hapalan, dan pengalaman-pengalaman menarik lainnya dalam proses pembelajaran agar siswa memiliki pengalaman belajar, memiliki rasa senang dalam belajar dan mudah mengikuti proses pembelajaran menuju kompetensi yang diharapkan. Menurut Rusman (2014:389) belajar harus melibatkan seluruh potensi yang dimiliki siswa, yang meliputi potensi gerakan fisik, potensi panca indera, dan potensi kemampuan intelektual. Sebagian besar siswa memiliki gaya belajar yang kolaboratif, yaitu menggabungkan potensi visual, audio, dan kinestetik. Pembelajaran yang melibatkan aktivitas siswa secara langsung merupakan implementasi dari gaya belajar yang mengaktifkan siswa. Karena dengan aktivitas langsung dalam proses pembelajaran, maka siswa secara otomatis melibatkan gerakan fisik, indera, mental, dan intelektual secara bersamaan. Guru dapat melaksanakan proses kreatif dengan mengoptimalkan keaktifan siswa melalui upaya beragam dan tidak terkendala lokasi sekolah, di kota, di desa bahkan daerah terpencil, akses jalan yang baik maupun rusak/ sulit dilalui, fasilitas sekolah pendukung memadai ataupun yang seadanya, namun dengan semangat dan membiasakan siswa berkompetisi secara sehat untuk menjadi yang terbaik sesuai keahlian masing-masing dengan bimbingan guru di sekolah dan

dukungan orangtua di rumah dalam rangka membangun kemitraan antara sekolah dan keluarga. Sebagai contoh dengan membiasakan siswa belajar aktif dalam proses pembelajaran. Keaktifan siswa dalam proses pembelajaran menjadi faktor penting bagi tercapainya keberhasilan siswa sebab siswa yang aktif dalam proses pembelajaran akan mudah memahami materi yang dipelajari dan diharapkan dapat menjadi pengalaman belajar yang bermakna sebagai modal menghadapi kehidupan nyata. Guru kreatif berwawasan luas memanfaatkan berbagai sumber belajar yang tersedia. Menurut AECT dalam Iskandar (2012:198) sumber belajar mencakup apa saja yang dapat digunakan untuk membantu tiap orang belajar dan menampilkan kompetensinya. Sumber belajar meliputi pesan berupa informasi, orang seperti tokoh masyarakat, bahan berupa buku teks, alat seperti LCD, teknik berupa berbagai jenis metode pembelajaran, dan latar berupa lingkungan. Contohnya ketika membahas masalah ekonomi, guru dapat mengajak siswa memanfaatkan kios dekat sekolah atau pasar terdekat untuk melihat langsung terjadinya aktivitas jual beli. Guru mendampingi aktivitas siswa di lingkungan dan memberikan lembar tugas kelompok sehingga mereka mendapat informasi langsung berkaitan kompetensi yang diharapkan tentang kegiatan ekonomi dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Upaya kreatif lainnya untuk mengatasi kejenuhan siswa belajar dapat dilakukan dengan memilih dan menggunakan model pembelajaran yang tidak monoton sesuai materi yang disampaikan, dan memanfaatkan lingkungan sebagai sarana dalam proses pembelajaran. Misalnya guru menerapkan model pembelajaran yang bervariasi sesuai materi, guru juga dapat mengajak siswa belajar dari bukubuku yang ada di perpustakaan sekolah, tidak terbatas dari informasi yang disampaikan oleh guru dalam proses pembelajaran agar siswa memiliki pemahaman lebih luas tentang materi yang dibahas dan memiliki pengalaman belajar yang beragam.

DJO

EN/M

K

Kirim Opini Anda ke: mediakalimantan@gmail.com

Seiring gerakan literasi dalam dunia pendidikan, guru sebagai agen perubahan dapat menjadi contoh pentingnya berbudaya literasi. Gerakan literasi di sekolah yang bertujuan menumbuhkembangkan budi pekerti peserta didik melalui pembudayaan ekosistem gerakan literasi sekolah yang diwujudkan dalam literasi sekolah agar menjadi pembelajar sepanjang hayat (pediapendidikan, 2016) bukan hanya urgen bagi siswa sebagai sarana memperoleh informasi yang luas, namun menjadi faktor penting dalam mengembangkan profesi guru, termasuk melakukan kegiatan penelitian sebagai sarana mengembangkan diri dengan melakukan tindakan nyata untuk mengatasi masalah yang ditemukan dalam proses pembelajaran. Upaya tersebut berpengaruh dalam meningkatkan prestasi siswa dan dapat menjadi karya tulis yang berguna. Raut muka siswa terlihat rasa senang mengetahui kegiatan yang mereka lakukan dalam proses pembelajaran dimuat di media. Semoga hal sederhana ini menjadi pemacu semangat siswa untuk rajin belajar dan memanfaatkan waktu untuk hal-hal yang bersifat positif.Siswa mendapat pengalaman bermakna melalui proses yang ditempuh oleh guru untuk berkreasi memanfaatkan sumber belajar, selanjutnya mengungkapkan pengalaman proses pembelajaran yang dilakukan dalam bentuk tulisan. Guru kreatif juga menunjukkan kepedulian terhadap moral siswa. Upaya yang dapat dilakukan adalah mendidik siswa agar bersikap mulia terhadap semua orang di lingkungan, baik di lingkungan rumah saat berinteraksi dengan keluarga, pergaulan dengan teman dan elemen sekolah, maupun masyarakat luas. Buah dari perjuangan ini akan menjadi bekal bagi mereka sebagai makhluk sosial dalam melakukan proses interaksi sosial di zaman yang terus berkembang ini. Banyak cara yang dapat dilakukan guru untuk mendidik dengan kreatif, seperti menerapkan metode pembelajaran yang menarik dan dapat meningkatan aktivitas siswa, memanfaatkan berbagai sumber belajar, serta memacu diri berbudaya literasi sehingga guru berperan menjadi sampel sebagai guru pembelajar sepanjang hayat, mengembangkan diri, berani mencoba dan berusaha menjadi guru inspiratif bagi siswa.(*)

PERAPIAN awalnya dibuat dengan mengumpulkan batu yang mengandung api, atau hanya dengan menggunakan kembali lokasi yang sama lagi dan lagi sehingga memungkinkan abu untuk bertindak sebagai jantung pembangunan perapian. Perapian ditemukan di Periode Paleolitik Tengah atau sekitar 200,000-40,000 tahun lalu pada situs-situs bersejarah seperti Klasies Gua Sungai di Afrika Selatan sekitar 125.000 tahun lalu dan Gua Tabun di Gunung Karmel, Israel.(scn)

INFO BUKU Judul

: Arus Cina-Islam-Jawa (Peranan Tionghoa dalam Penyebaran Islam di Nusantara Abad 15 & 16) Penulis : Sumanto Al Qurtuby Penerbit : eLSA Press, Semarang Tebal : Iv + 300 Halaman

PROSES penyebaran PR Islam di Nusantara telah mela melalui babakan sejarah yang sangat panjang. Perihal waktu yang menjadi perm permulaan tersebarnya agam agama yang pertama kali dipe diperkenalkan di jazirah Arab Arabia ini, para sarjana berb berbeda pendapat. Ada yang mengatakan sejak abad ke-7 M, yakni sejak permulaan perkembangan Islam di tanah kelahirannya, aabad ke-12 M, dan sete seterusnya. Namun menurut Azyumardi Azra, proses laju islamisasi Nusantara yang paling cepat baru dimulai sejak abad ke-12 dan 16 M. Dalam rentang abad ke-12 dan 16 M ini penyebaran Islam di Nusantara mulai terlihat. Sumanto Al Qurtuby yang secara khusus meneliti “islamisasi Nusantara” pada abad ke 15 dan 16 M mulai dari proses penyebarannya hingga agen-agennya menghasilkan kesimpulan yang sangat memukau. Menurutnya, islamisasi di dalam rentang waktu abad 15 dan 16 yang menjadi babakan pertama dan utama tersebarnya Islam secara luas dilakukan oleh “orang-orang Cina Muslim”. Hasil penelitian Sumanto itu ditulis dalam bukunya yang berjudul “Arus Cina-Islam-Jawa: Peranan Tionghoa dalam Penyebaran Islam di Nusantara Abad 15 & 16” yang diterbitkan oleh penerbit buku-buku pemikiran progresif di Semarang, eLSA Press. Dalam buku yang berasal dari tesisnya di program magister jurusan Sosiologi Agama Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga itu, secara apik dan teliti Sumanto menyajikan data-data yang sangat lengkap berkaitan dengan penyebaran Islam di Nusantara pada abad ke-15 dan 16 M. Tidak hanya menggunakan sumber-sumber lokal Nusantara seperti Babad Tanah Djawi, Babad Gresik, Babad Tuban, dan yang lainnya, ia juga mendapuk sumber-sumber lain yang berkaitan, seperti sumber-sumber Cina: Ying-yai Shenglan, Hsin-cha Sheng-lan, Ming Shi, dan lain-lain, sumber Portugis: Summa Oriental, sumber Arab: ‘Ajaibil Hindi, dan yang lainnya. Selain menggunakan sumber-sumber tertulis di atas, karya intelektual NU yang kini menjadi pengajar Antropologi Budaya di King Fahd University of Petroleum and Minerals Arab Saudi, juga diperkuat dengan cerita lisan yang berkembang di masyarakat dan situs-situs sejarah seperti makam, masjid, keraton, dan peninggalan sejarah lainnya. Dalam buku setebal 300 halaman, Sekretaris Jenderal Komunitas Nahdlatul Ulama Amerika dan Kanada itu mendedahkan bahwa keberhasilan islamisasi di Nusantara lebih banyak diperankan orang-orang Cina Muslim yang melakukan perlawatan ke Nusantara pada abad ke 15 dan 16 M, baik karena kepentingan ekonomi, politik, maupun murni untuk berdakwah.(nu)


C4

MEDIA PROMO

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

LOWONGAN KERJA DIBUTUHKAN: Sopir, SMP/SMA, Maks 35th, SIM B1, berpengalaman bawa truk double. Kirim ke SAMAGRO, Komplek Pergudangan LIK Liang Anggang No.1 G Banjarbaru. HP. 081234568809 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160831-0930

AIRLINES BUSINESS CAREER membutuhkan lulusan SMA, D3, S1 usia max 26th, penampilan menarik. Utk ditraining menjadi Staff Airlines, hub: 082151721988, 08121664 1149, 0822 3309 2889 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160127-0226

DIBUTUHKAN DRIVER, Pria, max 35th, SIM B dan HELPER, Pria, max 30 th, SIM C, lamaran kirim Ke SAMAGRO, Komp. Pergudangan LIK Gudang Blok. G No. 1, Liang Anggang Banjarbaru. Hubungi Hp: 081234568809 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160128-0227

OTOMOTIF Dijual cepat Toyota Avanza tahun 2004, warna silver, AC Dingin. Harga 80 Juta (Nego). Hubungi segera : 082251012568 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160517-0616

KOST Menerima Kost Wanita, bisa bulanan/harian, fasilitas lengkap: kamar mandi dalam, areal parkir luas, akses mudah. Alamat: Jl. Bhayangkara Komplek Perintis No.40 Sungai Ulin Banjarbaru. Hubungi: 082152621258 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-161104-1203


JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

KESEHATAN

C5

Mitos atau Fakta? Makan Salak Bikin Sembelit, Makan Pepaya Lancarkan BAB? “Serat yang terkandung dalam pepaya kurang lebih 1,8 gram per 100 gram buah, sehingga khasiatnya sebagai laksatif tidak perlu diragukan. Kandungan air yang tinggi di dalamnya juga memberikan bantuan mengatasi sembelit,” MAKAN salak terlalu banyak disebut-sebut bisa bikin sembelit. Sebaliknya, makan pepaya disebut bisa bantu melancarkan buang air besar (BAB). Cuma mitos atau memang fakta? Menurut nutrisionis Jansen Ongko, MSc, RD, informasi yang menyebutkan bahwa konsumsi buah salak bisa membuat susah BAB tidak sepenuhnya tepat. Asal mengonsumsinya dengan benar, salak aman kok dikonsumsi. “Pada umumnya orang membersihkan kulit ari salak ketika hendak mengonsumsinya, padahal kulit ari salak ini justru mengandung serat yang tinggi,” ujar Jansen kepada detikHealth. Bahkan faktanya, kulit ari itulah yang membuat buah salak menjadi tidak menyebabkan sembelit. Oleh sebab itu, saat hendak mengonsumsi salak maka sebaiknya makan juga kulit arinya. Jansen juga menjelaskan, salak sebenarnya juga mengandung tanin. Tanin merupakan salah satu zat yang dapat membantu mengatasi diare. Maka jika dikonsumsi dengan tepat, dalam hal ini dengan kulit arinya, salak justru dapat membantu mengatasi diare. Sementara itu, pepaya adalah buah paling menguntungkan untuk pencernaan. Buah ini menyediakan serat yang melimpah sehingga sangat baik untuk melancarkan buang air besar. Oleh sebab itu, benar adanya konsumsi buah ini dapat membantu melancarkan BAB. “Serat yang terkandung dalam pepaya kurang lebih 1,8 gram per 100 gram buah, sehingga khasiatnya sebagai laksatif tidak perlu diragukan. Kandungan air yang tinggi di dalamnya juga memberikan bantuan mengatasi sembelit,” ungkap Jansen.(dtc)

Kurangi Konsumsi Gula Per Hari 4 Sendok

Ahli kesehatan mengingatkan menerapkan gaya hidup sehat menjadi faktor terbesar pencegahan munculnya diabetes.

O

RANG terkena diabetes antara lain karena gaya hidup. Konsumsi makanan tak sehat (tinggi kalori, tinggi lemak dan tinggi

gula), ditambah kurang aktivitas fisik,” ujar Spesialis penyakit dalam dari RS Siloam Jakarta, dr Mulyani Anny Suryani Gultom di Jakarta. Dalam sehari, tubuh hanya membutuhkan asupan gula hanya 50 gram atau setara empat sendok makan saja. Jumlah ini setara konsumsi dua gelas teh manis atau dua kali konsumsi cookies per harinya. “Segelas teh manis mengandung 2 sendok makan gula, minuman kemasan 2,5

sendok makan gula, lalu kue mengandung cokelat 2 sendok makan gula. Sementara asupan gula per harinya 50 gram atau 4 sendok makan per hari,” kata dia. Mulyani mengatakan, konsumsi 1-2 sajian minuman gula per harinya saja berhubungan dengan sejumlah penyakit degeneratif yakni diabetes tipe dua (26 persen), penyakit jantung (35 persen) dan stroke (16 persen). “Diabetes sendiri banyak mengaki-

Ekstrem Membatasi Kalori Berefek Negatif DEMI menurunkan berat badan dan punya tubuh langsing, orang seringkali dengan sengaja ‘memangkas’ asupan kalori per hari. Hati-hati, dalam jangka panjang kebiasaan ini bisa berefek buruk bagi tubuh. Menurut nutrisionis Kara Landau, angka standar yang digunakan seseorang saat berdiet adalah 1.200 kalori. Sebagian beranggapan bahwa dengan mengonsumsi asupan sebanyak 1.200 kalori per hari, maka berat badan pasti akan cepat turun. “Ini benar-benar keliru. Membatasi secara ekstrem asupan kalori Anda justru bisa berefek negatif,” tutur Landau,

seperti dikutip dari Daily Mail. Nutrisionis asal Melbourne tersebut menjelaskan bahwa mengonsumsi hanya 1.200 kalori saja tidak akan membuat kebutuhan gizi Anda secara keseluruhan tercukupi. Beberapa asupan khusus diet juga seringkali tidak memiliki nutrisi yang cukup. Tidak ada cukup asupan protein, probiotik, serat, vitamin atau mineral bagi tubuh. “Padahal nutrisi-nutrisi ini penting bagi tingkat energi, konsentrasi dan bahkan membantu Anda mengontrol nafsu makan. Hal ini tentu penting bagi program diet Anda bukan? Sebab pada dasarnya makanan bergizi akan membuat Anda ke-

nyang lebih lama,” imbuhnya. Bukan cuma memengaruhi pemenuhan kebutuhan nutrisi tubuh, beberapa ahli diet bahkan juga menjelaskan bahwa kekurangan energi dan nutrisi dalam jangka panjang dapat memengaruhi sistem sirkulasi darah. Bahkan hal ini juga berdampak pada kesuburan Anda. “Tidak mendapatkan cukup nutrisi yang dibutuhkan juga dapat menempatkan Anda pada risiko masalah kesuburan. Faktanya lemak sehat sangat diperlukan untuk memproduksi hormon kesuburan. Nah, proses ini bisa terhambat jika asupan kalori Anda dipangkas terlalu ekstrem,” tegas Landau.(dtc)

batkan komplikasi. Kalau terkena mata bisa menyebabkan pendarahan mata sehingga mengakibatkan kebutaan, katarak lebih cepat dibanding orang yang tidak menderita diabetes, penyakit glukoma,” tutur dia. “Lalu penyakit jantung, kerusakan organ ginjal (gagal ginjal), kalau menyerang organ persarafan bisa memunculkan gejala khas seperti kebas-kebas, kesemutan dan mudah kram,” sambung Mulyani.(net)


RELIGI

C6

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

Bayar Utang dengan Sedekah Larangan Bermusuhan DARI Abdullah RA: Rasulullah saw bersabda, "Memaki orang muslim adalah durhaka (fasik) dan membunuhnya kafir." (HR Imam Bukhari RA)

Tanya: Assalamu’alaikum. Habib, dahulu kami pernah terhutang, sekarang kami pengen bayar. Tapi orang yang dulu meutangi kami tidak lagi bisa ditemukan. Bagaimana caranya agar kami bisa membayar utang tersebut? (085251569xxx)

Jawab: Wa’alaikumsalam Wr Wb. Kalau memang sudah tidak bisa lagi anda melacak keberadaan orang tersebut, maka tidak ada lagi jalan lain kecuali uang itu anda sedekahkan ke jalan Allah SWT. Seperti, ke masjid, musholla, majlis ta'lim, dan lain sebagainya. Dan, pahalanya anda hadiahkan untuk orang yang telah meutangi anda tersebut. Dengan begitu, tanggung jawab anda dengannya bisa terselesaikan di sisi Allah SWT, Wallahu’alam.

Orang Beriman Itu Cinta terhadap Saudaranya Mencintai sesama mukmin merupakan bagian dari sendi-sendi ajaran Islam. Seseorang tidak sempurna imannya, kecuali ia mencintai saudaranya sessama mukmin sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri. Wartawan: Bulkini/MK

S

ESEORANG di antara kalian masih belum bisa dikatakan beriman sebelum ia mencintai saudaranya seperti cintanya terhadap dirinya sendiri.” Begitu sabda Rasulullah SAW, sebagaimana diriwayatkan Bukhari dan Muslim. Berdasarkan hadis di atas, dapat diambil istinbath, yang menurut Ustadz H Abdussamad Sulaiman Lc, ungkapan ‘mencintai saudara seagama’ memang sudah tak asing di kalangan umat muslim. “Namun, dalam praktiknya, ungkapan tersebut acap kali terabaikan,” ujarnya. Buktinya, sebut Ustadz H Abdussamad Sulaiman Lc, masih banyak ditemui perselisihan paham dan kepentingan, ambisi dan hawa nafsu, menyingkirkan rasa persaudaraan dan kecintaan sesama muslim. Bahkan, hal seperti itu tak jarang terjadi dengan saudara kandung sendiri. Namun, lanjut Ustadz Abdussamad, di situlah bagian dari ujian kemukminan “

seseorang. Sebab, seseorang tidak bisa dikatakan beriman apabila belum bisa mencintai saudaranya, termasuk saudaranya seagama. Karenanya, sebagai mukmin sejati selalu menjaga hawa nafsunya yang acap kali menggadaikan kualitas keimanannya sendiri. “Jika terdapat di dalam hati, ataupun perbuatan kita yang menyakiti sesama, maka kita belum termasuk level orang beriman. Baik dengan menyakiti mereka dengan ucapan, seperti membeberkan aibnya, atau dengan perbuatan yang melecehkan mereka, berupa kebijakan yang dilandasi faktor iri-dengki dan kebencian,” jelasnya. Karenanya, sambung Ustadz Abdussamad, jagalah perkataan dan sikap yang berdampak sakit hati orang lain. Sebab, maksud baik apabila dilakukan dengan cara yang kurang baik, maka akan terlihat sebagai pelecehan. Misalnya, memberi sumbangan kepada orang lain dengan caracara yang tidak sopan. Selain itu, hal yang tak kalah penting ialah menjaga perkataan buruk tentang aib seseorang yang telah meninggal dunia. Dengan begitu, jika ada di antara kaum muslimin yang telah meninggal dunia, maka janganlah mengungkit aib dan kesalahannya. Sebaliknya, bicarakanlah tentang kebaikannya saja. Sebagaimana Sabda Rasulullah SAW, “Cegahlah mulut kalian dari (menyakiti) antar kaum muslimin, bilamana salah seorang di antara kalian meninggal dunia, maka katakanlah hal-hal baik tentang dirinya.” (HR Imam Thabrani).()

DJOEN/MK

Syekh Abu Jahir (Bagian Kedua)

Wafat Dihadapan 5 Aulia Allah asal Basrah Pada suatu hari seorang waliyullah bernama Syekh Sholeh Al-Mari Al-Mari, Syekh Muhammad bin Wasi’, Syekh Hubaib al-Ajami, Syekh Malik bin Dinar, Syekh Thabit Al-Bannani, mengerjakan shalat bersama-sama dengan khusyu’. Seusai shalat, mereka berdoa untuk kebaikan umat Islam di dunia dan di akhirat.

K

EMUDIAN, mereka meneruskan perjalanan dan akhirnya tiba di kediaman Syekh Abu Jahir. Sesampainya di sana, mereka tidak terburu-buru mengetuk pintu untuk masuk. Mereka menunggu Syekh Abu Jahir sampai keluar untuk menunaikan shalat. Tak lama kemudian waktu dzuhur tiba. Maka, keluarlah Syekh Abu Jahir dari dalam kediamannya dengan tanpa bercakap apaapa, langsung masuk ke masjid dan shalat bersama para muridnya. Kelima tamunya pun ikut shalat berjamaah. Selepas shalat, mereka menemui Syekh Abu Jahir satu-persatu. Pertama kali yang masuk adalah Syekh Muhammad bin Wasi’. “Assalamu’alaikum,” salam Syekh Muhammad. “Wa’alaikum salam,” jawab Syekh Abu Jahir “Anda ini siapa?” tanyanya menyambung. “Saya saudaramu, Muhammad bin Wasi’,“ jelasnya. “Masya Allah, Kalau begitu anda orang Basrah yang terkenal paling bagus shalatnya itu kan?” tegasnya, sambil tercengang. Syekh Muhammad diam tanpa berkata apa-apa. Selanjutnya disusul Syekh Thabit AlBannani masuk. “Siapakah anda ini?” tanya Syekh Abu Jahir. “Saya saudaramu, Thabit Al-Bannani”. “Masya Allah, kalau begitu anda yang dikatakan orang Basrah yang paling banyak shalatnya itu kan?” tanya Syekh

Abu Jahir. Syekh Thabit juga diam tanpa berkata apa-apa. Tiba giliran Syekh Malik bin Dinar. Syekh Abu jahir bertanya kepadanya. “Siapakah anda ini?” tanya Syekh Abu Jahir. “Saya saudaramu, Malik bin Dinar,” jawabnya. “Masya Allah, jadi kamulah yang termasyhur sebagai orang yang paling zuhud di kalangan penduduk Basrah, bukan?” Syekh Malik juga tidak berkata apa-apa. Kemudian Syekh Hubaib Al-Ajami menghadap Syekh Abu jahir. Beliau pun sama bertanya dengannya. “Anda ini siapa?” tanya Syekh Abu Jahir. “Saya saudaramu, Hubaib Al-Ajami,” jawabnya. “Masya Allah, kalau begitu anda yang terkenal di kalangan penduduk Basrah sebagai orang yang mustajab doanya,” kata Syekh Abu Jahir. Seperti yang lain, Syekh Hubaib pun diam. Akhirnya tiba giliran Syekh Sholeh AlMari maju menghadap kepada Syekh Abu jahir. Beliaupun bertanya. “Anda siapa?” tanya Syekh Abu Jahir. “Saya saudaramu, Sholeh Al-Mari,” jawabnya. “Subhanallah, kalau begitu anda yang terkenal di kalangan penduduk Basrah sebagai qari’ yang fasih dan bagus suaranya,” kata Syekh Abu jahir. Syekh Sholeh Al-Mari juga tidak menjawab. Syekh Abu jahir bertafsayar sebentar seperti mengenangkan sesuatu. “Saya sebenarnya sangat rindu dan ingin mendengar suaramu wahai saudaraku,” kata Syekh Abu Jahir kepada Syekh Sholeh Al-Mari. “Untuk itu, bacakan empat atau lima ayat dari Alqur’an sebagai pengobat rinduku,” lanjutnya sambil memohon. Syekh Sholeh Al-Mari memenui permintaannya, lalu beliau membuka Alqur’an dan membaca surat Al-Furqan ayat 22-23 yang artinya: “Pada hari mereka melihat malaikat di hari itu tidak ada kabar gembira bagi orang-orang yang berdosa, dan mereka berkata “Hijran mahjuuraa”. Dan kami ha-

dapi segala amal yang mereka kerjakan, lalu kami jadikan amal itu (bagaikan) debu yang beterbangan,” (Al-Furqan; 22-23). Ketika Syekh Abu Jahir mendengar bacaan yang artinya; ‘debu yang berterbangan’, maka beliau berteriak sangat kuat, sehingga pingsan di tempat sujudnya yang disebabkan rasa ketakutan yang teramat kepada Allah swt. Ketika sadar dari pingsannya, beliau berkata, “ulangi bacaan ayat tadi”. Maka Syekh Sholeh Al-Mari mengulanginya, dan ketika sampai ayat yang sama Syekh Abu Jahir berteriak sangat kuat lagi, sehingga terjatuh untuk yang kedua kalinya dan wafat seketika itu juga. Syekh Sholeh Al-Mari dan teman-teman sangat terkejut menyaksikan kejadian tersebut. Yaitu wafat dalam keadaan amat ketakutan mendengar kalam ilahi. Tidak lama kemudian istri Syekh Abu Jahir muncul dan bertanya. “Siapakah kalian ini?” tanya istri Syekh Abu Jahir. “Kami datang dari Basrah, beliau Malik bin Dinar, Hubaib AlAjami, Muhammad bin Wasi’, Thabit Al-Bannani sedangkan saya sendiri adalah Sholeh Al-Mari,” jawab Sholeh sambil memperkenalkan satupersatu kepada istri Syekh Abu Jahir. Tiba-tiba perempuan itu berkata, “Innaa lillaahi wainnaa ilaihi raaji’uun. Syekh Abu Jahir telah wafat.” Mendengar itu Syekh Sholeh AlMari dan sahabat-sahabatnya merasa heran terhadap istri beliau itu, karena tiba-tiba mengerti bahwa suaminya telah wafat. Padahal beliau tidak menyaksikannya dan mereka juga belum memberitahu apa yang telah terjadi. “Dari mana kamu tahu bahwa Syekh Abu Jahir telah wafat?” tanya

mereka keheranan. “Saya sering mendengar doanya, bahwa beliau sering mengucapkan, “Ya, Allah, kumpulkanlah para Aulia-Mu pada saat ajalku,” jelasnya. “Jadi, tidaklah kalian berkumpul

di sini, melainkan untuk menyaksikan Syekh Abu Jahir wafat?” sambungnya. Ternyata doa Syekh Abu Jahir telah dikabulkan Allah SWT. Wallahua’lam bisshawwab.(bulkini/bbs)


RELIGI

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

C7

Hiikkmaahh

Irsyadul Ibad: Petunjuk ke Jalan Lurus SETIAP Muslim tentu ingin senantiasa berada di jalan yang lurus. Yaitu jalan yang diridhai Allah SWT. Dan, balasan bagi mereka yang dari awal hingga akhirnya berada di jalan lurus itu adalah surga yang dijanjikanNya. Namun, untuk menggapai itu tidaklah mudah. Banyak tantangan dan rintangan yang setiap saat menghadang. Tak jarang, tantangan dan rintangan itu benar-benar menjadi batu sandungan dan menyebabkan pelakunya jatuh atau berada di jalan yang salah. Jika tidak segera memperbaiki diri, dia akan tersesat dan balasannya adalah neraka. Berkenaan dengan hal ini, ulama asal Malabar, India, yang bernama Syekh Zainuddin bin Abdul Aziz bin Zainuddin al-Malibari menyusun sebuah kitab dalam menuju jalan yang lurus tersebut, yaitu Irsyadul Ibad Ila Sabili al-Rasyad (Petunjuk Bagi Seorang Hamba Menuju Jalan yang Lurus). Syekh Zainuddin mengawali kitabnya ini dengan mengajak setiap Muslim untuk memulai segala perbuatan itu disertai dengan niat. Mengutip hadis yang diriwayatkan Bukhari dan Muslim dari Umar bin Khattab RA, Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya, tiap amal perbuatan itu tergantung pada niat. Dan, seseorang akan mendapatkan bagiannya seperti yang diniatkannya. Bila dirinya niat hijrah karena taat pada Allah dan Rasul-Nya, hijrah itu benar-benar kepada Allah dan Rasul-Nya. Dan, siapa yang niat hijrah untuk keuntungan dunia atau wanita yang akan dikawininya, hijrahnya terhenti pada apa yang ia hijrah karenanya.” (HR Bukahri dan Muslim). Hampir sama dengan kitab-kitab fikih yang disusun para ulama, kitab yang disusun oleh Zainuddin AlMalibari ini juga menitikberatkan pada masalah fikih. Namun, bila ulama lainnya memulai pembahasan dari cara bersuci (taharah), Zainuddin Al-Malibari mengawalinya dengan pembahasan tentang iman (beriman kepada Allah SWT). Tujuannya agar setiap Muslim bisa mengingatkan dirinya sendiri tentang keimanan dan ketakwaannya kepada Allah. Dalam sebuah riwayat, dijelaskan bahwa ketika Rasulullah SAW sedang mengajarkan ilmu dan ayatayat Alquran pada para sahabatnya, tiba-tiba datanglah seseorang yang langsung bertanya kepada beliau. Orang tersebut, yang kemudian dijelaskan oleh Rasulullah sebagai Malaikat Jibril AS, menanyakan makna iman, Islam, dan ihsan. Nabi menjelaskan, iman itu adalah percaya kepada Allah yang tertanam dalam hati, kemudian diungkapkan dengan perkataan (lisan), dan dilaksanakan dengan amal perbuatan. Sedangkan, makna Islam, jelas Rasul, adalah mengucapkan dua kalimat syahadat, mengerjakan shalat, puasa, zakat, dan melaksanakan haji bila mampu. Adapun makna ihsan adalah menyembah Allah SWT dengan sebenar-benarnya seolah-olah kita sedang melihat-Nya dan apabila kita tidak melihat-Nya, yakinlah bahwa Allah SWT melihat dan mengetahui setiap gerak-gerik makhluk-Nya.(republika.co.id)

HUMPRO-BJM

SOSIALISASI MAGRIB MENGAJI: Sosialisasi program magrib mengaji di kalangan pengurus masjid, tokoh masyarakat dan ustad-ustadzah se-Banjarmasin Selatan di aula Kayuh Baimbai, balai Kota Banjarmasin.

Ibnu Kian Gencarkan Magrib Mengaji Tekad Ibnu Sina begitu serius mem-Banjarmasin-kan magrib mengaji. Belum lama ini, Walikota Banjarmasin itu kembali merawat program kerjanya itu dengan menyosialisasikan magrib mengaji kepada pengurus masjid, tokoh masyarakat, dan ustad-ustadzah se-Kecamatan Banjarmasin Selatan di aula Kayuh Baimbai, balai Kota Banjarmasin.

I

BNU mengungkapkan, dalam rancangan aturan tentang jam wajib belajar, yang kini sudah dalam tahap pembahasan dan akan segera disahkan, para pelajar yang berada di luar rumah maupun di jalanan pada saat jam yang telah ditentukan, akan diberi peringatan. Lebih ekstrem ditangkap Satpol PP. Tindakan itu kala para pelajar masih keluyuran saat waktu magrib tiba. Karenanya, Ibnu meminta seluruh lapisan masyarakat di Kota Seribu Sungai turut menyukseskan program magrib mengaji yang telah dilaunching tahun 2016 lalu. Salah satu tujuan program magrib mengaji, menurut Ibnu Sina untuk menghindarkan anak-anak dari berbagai tindak kejahatan. “Ulun yakin bila anak-anak kita dididik dengan mengaji, insya Allah

bila waktu magrib, tidak ada lagi anakanak yang keluyuran di jalan-jalan, dan angka kejahatan terhadap anak-anak pun juga akan turun,” ucapnya. Keyakinan orang nomor satu di Kota Baiman itu tak cukup sampai di situ. Ia pun yakin, bila program magrib mengaji sukses dilaksanakan seluruh lapisan masyarakat, Kota Banjarmasin akan benarbenar menjadi kota BAIMAN. Mantan anggota DPRD Kalsel ini mengaku sangat prihatin dengan kian maraknya peredaran narkoba di kalangan pelajar. Karenanya, ia menghendaki agar program magrib mengaji benar-benar dilaksanakan, sehingga bisa menutup sumber-sumber kejahatan terhadap anak-anak dan kalangan pelajar Banjarmasin. Program magrib mengaji terus di-

Gerakan Subuh Berjamaah, Bentuk Generasi Tangguh BEBERAPA Kota dan Kabupaten di Kalimantan Selatan, diketahui rajin menebar ajakan untuk ke masjid di laman media sosial. Memang, ajakan-ajakan itu terdengar biasa. Karena, biasanya ajakan melalui tulisan lazimnya lebih kepada propaganda kinerja. Namun, di laman protokol humas Pemkot Banjarmasin, Banjarbaru, dan Kabupaten Hulu Sungai Selatan, misalnya terdapat “iklan” ajakan shalat subuh berjamaah di masjid. Salah satunya, ajakan bagi ASN Pemkot Banjarmasin, khusus di hari Jumat diimbau untuk melaksanakan shalat subuh berjamaah di Masjid Jami Sungai Jingah. Edaran ajakan shalat subuh berjamaah itu, malah telah diedarkan sejak awal 2016 silam. Memang awalnya, di beberapa daerah yang mengajak shalat subuh berjamaah cuma dihadiri sedikit jamaah. Namun, lama-kelamaan, perlahan tapi pasti gerakan ini cukup mampu mengubah pemandangan di Masjid Jami Sungai Jingah, atau masjid lain di Banjarbaru, dan HSS. Masjid-masjid yang menjadi pusat gerakan subuh berjamaah, tak lagi didominasi jamaah lanjut usia. Shaf shalat pun tak hanya sebaris atau dua baris saja. Anak-anak dan remaha mulai banyak ikut shalat berjamaah.

ISTIMEWA

SUBUH BERJAMAAH: Jamaah shalat subuh berjamaah di Masjid Jami Sungai Jingah. Tak lagi satu-dua shaf.

Sebenarnya, apa manfaat shalat jamaah tersebut bagi perkembangan anak? Bagaimana membiasakan anak shalat subuh berjamaah? Dan, bagaimana dampak luas untuk lingkungan? Mengutip pendapat Ketua Program Study Magister Psikologi Profesi, Universitas Islam Bandung (Unisba), Ihsana Sabriani Barualogo, shalat berjamaah sangat banyak manfaatnya untuk anakanak. Terutama, membiasakan anak sha-

lat subuh berjamaah. Banyak hal yang bisa dibangun dari shalat subuh berjamaah. Di antaranya, displin waktu, belajar tugas dan tanggung jawab, bersilaturahim dan belajar bagaimana bersikap. "Tapi, poin pentingnya ialah keteladanan," ujar Ihsana dikutip dari Republika.co.id. Ihsana mengatakan, membiasakan anak untuk shalat subuh berjamaah perlu role model (model panutan). Sehing-

ga menuntut konsistensi si ayah shalat subuh berjamaah ke masjid sebagai contoh teladan. "Jadi tidak bisa membiasakan anak pergi berjamaah ke masjid, sementara ayahnya tidur nyenyak belum bangun," katanya. Membiasakan anak shalat berjamaah, kata dia, bisa mulai dilakukan serius pada anak berusia di atas 7 tahun. Sedangkan untuk anak di bawah 7 tahun bukan sesuatu yang diharuskan tapi diajak ketika mampu. Selain pada anak, kata dia, pembiasaan shalat subuh berjamaah ini belum terlambat diterapkan untuk anak usia remaja. Untuk anak berusia remaja pun, tetap membutuhkan keteladanan. Karena, akan sulit untuk memulai kebaikan kalau tak ada contoh dari orang tuanya dan terus menerus membiasakan kebiasaan baik. Ihsana yakin, pembiasaan shalat berjamaah pada remaja pun akan berdampak positif. Karena, walaupun secara empirik data di lapangan belum ada penelitian tapi ini bisa membuat anak menjadi tangguh. Sehingga, bisa ikut menekan kenakalan remaja, narkoba, dan lain-lain. "Secara logika, shalat berjamaah seharusnya dampaknya bisa menekan kenakalan remaja karena mereka akanterbangun konekisnya, spiritualnya, Insya Allah akan lebih kuat," katanya.(didin/bbs)

Ulama Jangan Diperbudak Dunia JIKA hendak dikenal sebagai “ulama akhirat” hendaknya bisa membudaki dunia. Janganlah berpredikat ulama, justru menjadi budak dunia. Hal itu diungkapkan KH Ahmad Zuhdianoor pada kesempatan tausyiah peringatan hari lahir (harlah) Nahdlatul Ulama ke-91, sekaligus haul KH Abdul Qadir Hasan ke-40 di Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Kalsel, Gambut, Kabupaten Banjar, belum lama tadi. “Dunia harus dalam genggaman kita, jangan kita yang digenggam oleh dunia,” ujar Guru Zuhdi, sapaan akrab KH Ahmad Zuhdianoor. Abdul Qadir Hasan atau yang akrab dikenal dengan sapaan Guru Tuha merupakan pimpinan Pondok

Pesantren Darussalam Martapura tahun 1922 hingga 1940, menggantikan KH Kasyful Anwar yang wafat. Sebagai ulama, KH Abdul Qodir Hasan tahunya hanya berdakwah dan mengajar agama Islam hingga ke Sampit, Pontianak, Kotawaringin, Kotabaru, Purukcahu, dan daerah di luar Kalsel lainnya. Di masa penjajahan Jepang, kala Ponpes Darussalam dipaksa menjadi asrama tentara Jepang, KH Abdul Qodir Hasan tetap berposisi ulama dengan istiqomah menyelenggarakan proses belajar-mengajar agama Islam di rumahrumah guru pengajar hingga Jepang keluar dari Martapura tahun 1945. Guru Tuha, bahkan dikenal sebagai

sepuh pejuang gerilya Kalimantan di era revolusi kemerdekaan. Memberi kekuatan moril bagi para pejuang gerilya yang berusaha mengusir tentara Belanda, yang kembali hendak menjajah tanah air. Di awal kemerdekaan RI, Guru Tuha bahkan turut aktif memulihkan keamanan bersama KH Zainal Ilmi, Dalam Pagar, Martapura. Guru Zuhdi mengatakan, ulama dicetak di pondok pesantren. Dengan begitu, pondok pesantren harus benar-benar mengajarkan santrinya agar menjadi ulama yang benar-benar mengerti agama Islam. “Sampai kini banyak santri di pesantren yang belum tamat membaca kitab. Tugas pesantrenlah yang mendorong santri-santrinya menamatkan membaca

kitab-kitab para ulama,” katanya. Guru Zuhdi mengingatkan agar sebagai umat Islam harus memiliki ilmu agar tidak bingung dalam kehidupan. “Dengan memiliki ilmu (agama), seseorang akan merasa percaya diri dalam menjalani kehidupan,” begitu cucu ulama pendiri Ponpes Al Falah ini. Guru Zuhdi juga menyebut, ilmu dan ulama adalah nikmat luar biasa. Dengan prinsip seperti itu, maka menjadikan pesantren sebagai kawah candradimuka pencetak ulama berkualitas bukan ‘uulamaan’ (ulama asal-asalan). “Jika ilmu dan ulama didahului dunia, niscaya ilmu akan pergi dari ulama itu,” Guru Zuhdi mengingatkan.(bulkini/didin/kalsel.kemenag)

dorong untuk kelangsungannya. Nah, salah satunya dibahas di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin itu. Selain program magrib mengaji, ada aturan religi yang mengikat pelajar. Yakni, Perda Nomor 4 Tahun 2010 tentang Wajib Baca Tulis Alqur’an bagi Siswa SD, MI, SMP, MTs, SMA, SMK, MA dan Calon Pengantin. Menurut Ibnu Sina, Banjarmasin merupakan kota religius. Bahkan, kiblat penyebaran Islam di Kalsel. "Banjarmasin juga melahirkan banyak ulama, kan," katanya. Program magrib mengaji ini untuk implementasi perda tersebut, dan sesuai dengan visi dan misinya yakni menjadikan Banjarmasin sebagai Kota Bertaqwa.(didin/humpro-bjm)

Ini Tujuan Adanya Tanda Baca Alqur’an SEIRING perkembangan dan dinamika dialek bahasa yang terus berkembang dengan berbagai dampak negatifnya, kebutuhan meletakkan tanda baca, baik berupa titik dan syakl, tak terelakkan. Bahkan, menurut kitab Al Muhkam fi Naqth Al Mashahif, karya Abu Amar Utsman bin Sa’id Ad Dani, faktor utama yang mendorong para salaf menulis tanda baca itu adalah tingkat keprofanan dialek masyarakat Arab di masa itu, akibat persinggungan dengan varian dialek yang cenderung merusak. Apabila gejala ini —termasuk fenomena minimnya para ahli bahasa— tak segera disikapi, dikhawatirkan akan mereduksi makna-makna yang terkandung dalam Alqur’an. Penting diketahui, penulisan tanda baca titik yang dilakukan sahabat masih sangat sederhana dan belum sistematis. Aktivitas peletakan titik tampaknya masih sebatas untuk memudahkan membaca. Hal itu terbukti jelas ketika, misalnya, kalangan Madinah beralih menggunakan titik versi Bashrah yang pernah diletakkan Abu al Aswad ad Duali. Ad Dani menduga kuat sosok Abu al Aswad ad Dualilah yang kali pertama menuliskan titik dan merumuskan syakl dan tanwin di ujung kalimat. Dugaannya ini cukup berdasar, karena merujuk riwayat yang dinukil dari Al Utbi, Ziyad meminta Abu al Aswad ad Duali untuk meletakkan tanda baca pada Alqur’an. Awalnya, Ad Duali menolak tawaran itu. Namun, kala mendengar lahn atau penyimpangan dialek dan pembacaan Alqur’an, Ad Duali menerima tawaran, terutama ketika mendengar seseorang yang sengaja membaca ayat ke-3 dari Surah at Taubah. Bahwa sesungguhnya Allah dan Rasul-Nya berlepas diri dari orang-orang musyrikin. Kata wa rasuluh oleh oknum dibaca dengan harakat kasrah menjadi wa rosulih. Bacaan itu cukup membuat tersentak Ad Duali dan tak bisa menerimanya Jika dibaca kasrah, berarti ayat itu berarti Allah berlepas diri dari orang-orang Musyrik dan Rasul-Nya. Karenanya, Ad Duali menentang keras bacaan dengan harakat kasrah. Lalu, Ad Dauli pun menerima permintaan Ziyad untuk meletakkan tanda baca, sedangkan Yahya bin Ya’mur al ’Adwani dan Nashr bin ’Ashim al Laitsi, keduanya berperan menyebarkan dan mengenalkan tanda baca titik di wilayah Bashrah, Irak. Seabad kemudian, Al Khalil bin Ahmad menyempurnakannya dengan meletakkan tanda baca, seperti hamzah dan tasydid. Menurut Ad Dani, penulisan tanda baca dalam Alqur’an tak serta merta diterima kalangan salaf. Terdapat sejumlah nama yang kurang sepakat dengan tanda baca itu. Mereka yang kurang setuju itu, antara lain, Abdullah bin Umar, Abdullah bin Mas’ud, Qatadah, Ibnu Sirin, dan Malik bin Anas. Banyak argumen yang diutarakan. Antara lain kekhawatiran yang mendalam apabila penulisan itu berpengaruh negatif pada ayat-ayat Alqur’an. Karenanya, Abdullah bin Masud menyerukan agar tidak mencantumkan tanda baca apa pun. Nah.(rol)


EKONOMI BISNIS

C8 E konomika

Gabah Naik, Beras Wajar RATA-rata harga gabah kering panen (GKP) di tingkat petani pada Januari lalu mengalami kenaikan sebesar 1,99 persen. Kenaikan itu diukur dari observasi 35 transaksi harga gabah di 10 kabupaten. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Selatan harga gabah tertinggi berasal dari gabah kualitas GKP varietas Karang Dukuh, seharga Rp 7.727 per kg, yang terdapat di Kecamatan Rantau Badauh, Kabupaten Barito Kuala. Sedangkan harga terendah senilai Rp 3.850 per kg dari Kecamatan Lampihong, Kabupaten Balangan. Jenisnya GKP varietas Ciherang. Kepala BPS Kalsel Diah Utami mengatakan, rata-rata harga gabah kualitas GKP di tingkat petani naik dari Rp 5.139,24 per kg pada Desember 2016 lalu, menjadi Rp 5.241,66 per kg pada Januari 2017. “Sementara harga gabah di penggilingan naik 1,93 persen dari Rp 5.234,02 per kg saat Desember 2016, meningkat Rp 5.335,09 per kg di Januari 2017 lalu,” ucapnya. Menurutnya, survei harga produsen gabah tersebut dari observasi di 10 kabupaten, yang meliputi Tanah Laut, Banjar, Barito Kuala, Tapin, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Tabalong, Tanah Bumbu dan Balangan. Secara umum, komponen mutu gabah selama bulan Januari 2017 cenderung fluktuatif. Rata-rata kadar Air (KA) dan kadar hampa/ lainnya gabah kualitas GKP masing-masing sebesar 14,46 persen dan 4,00 persen. Pun di pasaran, kenaikan harga gabah sekian persen tidak terlalu berpengaruh tajam terhadap harga beras. Pada tingkat grosiran ada sedikit kenaikan 0,9 persen dan tingkat eceran naik 0,16 persen. Karena itu harga beras dinilai masih wajar, atau ada pada kisaran Rp 10.000 hingga Rp 14.000 per kg, tergantung tipe serta mutunya. “Bulan ini kenaikan harga masih di bawah Rp 200 dibandingkan bulan sebelumnya,” kata Maspah, pedagang beras di Pasar Sungai Andai, Banjarmasin Utara.(farid)

Pertamina Ancam Pangkalan LPG 3 Kg Masih melambungnya harga gas liquified petroleum gas (LPG) tabung 3 kilogram, membuat puluhan warga terlihat rela antre berjam-jam di pangkalan LPG Toko Matahari, Sekumpul, Martapura, Kamis (16/2). Wartawan: Arief/MK

B

EBERAPA warga Sekumpul mengaku membeli di pangkalan karena di ecaran mahal. Sekarang di eceran harganya Rp 35 ribu. "Saya untuk memakai sendiri. Beli di sini murah Rp 17.500. Kalau di lain Rp 35 ribu," ujarnya. Warga Sekumpul yang mengaku berna-

ma Ny Yati ini mengaku biasa beli di eceran Rp 20 ribu, tapi sekarang sudah melonjak hingga Rp 35 ribu. Dia terpaksa beli di pangkalan Toko Matahari, sebab harga gas LPG di pangkalan ini murah. "Harganya di sini murah. Cuma harus antre. Seperti hari ini, saya antre sejak pukul jam 11.30 Wita," katanya.

PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region VI mengimbau pangkalan LPG 3 kg di Kalimantan Selatan untuk tetap mematuhi aturan Harga Eceran Tertinggi (HET). Adapun HET yang berlaku di Kalsel, sesuai Keputusan Gubernur Kalsel No.188.44/047/ KUM/2015 tentang Penetapan Harga Eceran Tertinggi LPG Tabung 3 Kg adalah Rp 17.500/tabung. "Jika ada pangkalan menjual di atas HET, kami tak segan mengambil tindakan tegas hingga Pemutusan Hubungan Usaha (PHU)," ungkap Area Manager Communication & Relations Kalimantan Dian Hapsari.

Agar penjualan sesuai HET bisa betul-betul dilaksanakan pangkalan, tim inspeksi Pertamina sudah bergerak mencari pangkalan yang menjual LPG 3 kg di atas HET yang ditetapkan. Hal itu karena pangkalan bersama agen pengawasannya berada di bawah Pertamina. “Pertamina pernah memutus hubungan usaha (PHU) hingga 200 pangkalan di Kaltim akibat berbagai pelanggaran. Hal itu sudah cukup membuktikan ketegasan kami dalam menindak pangkalan nakal yang merugikan masyarakat," tegasnya. Selain itu, pihaknya juga menghimbau agar masyarakat menge-

tahui benar perbedaan pangkalan dan pengecer. Pangkalan LPG 3 kg merupakan lembaga penyalur resmi Pertamina yang memiliki surat keterangan dan kelengkapan yang sah, yang ditandai adanya spanduk resmi Pangkalan LPG 3 Kg. Makanya harga jual harus mengikut ketentuan. "Kami mengajak masyarakat berpartisipasi aktif mengawasi distribusi dan penjualan LPG 3 kg. Jika masyarakat menemukan hal-hal yang mencurigakan terkait penimbunan atau penyimpangan lain yang melanggar hukum, dapat melaporkan ke pihak yang berwajib atau Pertamina," tukasnya.()

BBPOM Inisiasi Labeli Bisnis Kelontongan

ARIEF/MK

BERKOMUNIKASI: Tim Pertamina memberikan brosur terkait larangan dan aktvitas yang harus dilakukan saat mengisi BBM di SPBU.

Kampanye Keselamatan di SPBU DALAM rangka peringatan bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja), PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region VI menggelar berbagai kegiatan untuk terus meningkatkan faktor keselamatan dan kesehatan kerja. Salah satunya adalah dengan menggelar kampanye keselamatan di salah satu Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Sultan Adam, Banjarmasin, Kamis (16/2). "Kampanye keselamatan di SPBU adalah program sosialisasi tentang hal-hal yang harus dilakukan, dan tidak diperbolehkan dilakukan siapapun di SPBU. Hal ini untuk meningkatkan kesadaran masya-

rakat tentang pentingnya keselamatan terkait pengisian BBM," ujar Area Manager Communication & Relations Kalimantan Dian Hapsari, kemarin. Adapun target program ini adalah masyarakat secara langsung diedukasi mengenai risiko-risiko selama berada di area SPBU, melalui media spanduk dan leaflet, yang disebarkan saat mereka mengisi BBM (Bahan Bakar Minyak) di SPBU. "Kampanye keselamatandi SPBU diperlukan secara berkelanjutan agar konsumen menyadari, bahwa perilaku di SPBU sangat berkontribusi terhadap keselamatan bersama," tambahnya.

Pada kesempatan itu, ia merinci pula aktivitas yang dilarang saat mengisi BBM di Areal SPBU. Di antaranya, dilarang membeli BBM dengan jerigen, dilarang menggunakan handphone hingga dilarang merokok. Adapun aktivitas yang harus dilakukan saat mengisi BBM di areal SPBu adalah mematikan mesin kendaraan bermotor saat mengisi BBM, dan mengisi BBM seperlunya. "Kami tak ingin kasus terbakarnya SPBU seperti yang pernah terjadi di kotakota lain, terjadi di Kalsel. Hal itu tentu akan sangat merugikan pelaku usaha dan konsumen sendiri," tukasnya.(arief)

Jokowi Minta Industri Hilir Kalteng Dikepakkan PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, daerah-daerah yang mengalami perlambatan pertumbuhan ekonomi sebagai konsekuensi dari fluktuasi ekonomi global. Daerah-daerah itu perlu mendapat perhatian dan bantuan pemerintah pusat. Ia menyebutkan, di satu sisi daerah-daerah penghasil sumber daya alam, seperti Kalimantan Tengah (Kalteng) yang memiliki potensi luar biasa, mulai dari sumber daya mineral batubara sampai hasil-hasil perkebunan

JUMAT, 17 FEBRUARI 2017/20 JUMADIL AWWAL 1438 H

serta kehutanan. Namun di sisi yang lain, menurut Presiden, dari daerah-daerah itu juga terdampak paling besar dari penurunan harga komoditas di pasar global. “Ini artinya, melambatnya perekonomian global jelas memberikan dampak signifikan pada perekonomian di daerah. Saya minta kondisi yang terjadi saat ini dipakai sebagai momentum untuk pengembangan nilai tambah dari komoditas-komoditas tersebut,” tutur Presiden Jokowi, saat memberikan

pengantar pada rapat terbatas tentang Evaluasi Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional dan Program Prioritas, di Kantor Presiden, Jakarta, belum lama ini. Menurut Presiden, lama terbuai dengan tingginya harga komoditas sehingga akhirnya melupakan pembangunan industri hilir, industri pengolahan untuk mendapatkan nilai tambah dari sumber daya alam yang kita miliki. Karena itu, lanjut Presiden, kita harus mulai mengembangkan industri hilir

karena ini akan berpengaruh langsung pada masyarakat, akan membuka lapangan pekerjaan, dan menggerakkan ekonomi di daerah. Selain pengembang industri hilir, menurut Presiden, kita juga perlu memikirkan, menggali potensi-potensi di Kalimantan Tengah yang belum tereksplorasi sebagai alternatif untuk menjaga keberlanjutan momentum perkembangan ekonomi. “Kalimantan Tengah perlu mengembangkan potensi ekonomi yang belum ter-

sentuh agar tidak tergantung pada eksploitasi minerba dan kekayaan hutannya yang pada suatu saat akan habis,” tegas Presiden. Presiden Jokowi menekankan pentingnya percepatan pembangunan infrastruktur transportasi di Kalimantan Tengah, yang bermanfaat bukan hanya untuk membuka keterisolasian beberapa wilayah di Kalimantan Tengah, tapi juga memperlancar konektivitas antar wilayah, serta bisa menurunkan biaya logistik.(seskab.go.id)

BALAI Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Banjarmasin menginisiasi, sekaligus mengimbau pemerintah kota dan pemerintah kabupaten di Kalimantan Selatan untuk melabeli pelaku usaha kelontongan keliling, yang menjual makanan maupun minuman cepat saji. Menurut Kepala Seksi Layanan Informasi Konsumen BBPOM Banjarmasin Gusti Maulita Indriana, labelisasi penting untuk menjamin keamanan makanan maupun minuman cepat saji, yang dijual. "Inisiasi label itu muncul setelah makanan dan minuman yang dijual, diuji dan dinyatakan lolos dari penggunaan ataupun zat berbahaya. Kalau tak lolos, mereka tak berhak mendapatkan label," tegasnya, kemarin. Saat ini memang diakui dia masih sulit. Baru beberapa daerah saja di Kalsel yang melakukan kebijakan tersebut,

yang salah satunya Kota Banjarmasin. Itu pun masih di sebagian wilayah saja. "Padahal cara ini penting untuk menjamin makanan yang dijual tak merugikan masyarakat di kemudian hari," tambahnya. Nantinya kebijakan ini bisa ditambah dengan sosialisasi intensif di masyarakat, khususnya sekolah-sekolah yang menjadi target pasar utama pedagang kelontongan. "Jadi, pelajar bisa lebih selektif membeli makanan dan minuman cepat saji yang aman. Jika tak ada labelnya, tak usah dibeli karena patut dipertanyakan keamanannya," beber dia. Dengan adanya sistem label, ia yakin memudahkan dinas terkait untuk mendata jumlah pasti pedagang kelontongan di daerahnya. "Ujungnya, tentu dari sisi pembinaan mudah. Juga tak sulit dilakukan agar usaha mereka bisa naik kelas ke depannya," ujar dia.(arief)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.