MEDIA KALIMANTAN SABTU 14 JANUARI 2017

Page 1

Untuk Masyarakat Banua

Instagram: @media kalimantan

A8 Lelang Jabatan Sepi Peminat

ADI ABDILLAH MARTA Bendahara Umum DPP GEMA Mathla'ul Anwar Instagram: @adi_amarta Kirimkan Quote Anda dengan memposting di Instagram Anda, tautkan ke @mediakalimantan dan beri hastag #quotemediakalimantan

P endidikan

Percepat Pendataan Guru Honorer NASIB guru honorer SMA/ SMK se-Kalsel masih belum jelas. Sebelum diberlakukannya Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang pemerintahan daerah, guru honorer merupakan tanggung jawab Pemerintah kabupaten/ kota. Namun pascadiberlakukannya UU tertsebut per 1 Januari 2017 lalu, secara otomatis pahlawan tanpa tanda jasa tersebut menjadi tanggung jawab Pemerintah provinsi. Pertanyaannya, apakah pemprov masih sanggup melakukan penggajian terhadap guru honor tersebut? Apalagi saat ini ada pengurangan APBD. Berapa dana yang dibutuhkan pemprov untuk penggajian honorer guru ini belum bisa ditetapkan. Pasalnya, menurut Kadisdikbud Kalsel, Bersambung ke A6

Ashar 15:57

A

Gondang

Selamat Datang Coach Jacko

Selamat maracik Tim Kabanggaan Banua...

Isya 19:54

Subuh 05:00

Syuruk 06:18

HUBUNGI KAMI

REDAKSI 0811 5041 555

SIRKULASI 0811 5041 666

IKLAN 0811 5041 777

Selamat Datang

Sharapova Tak Sabar Comeback di Stuttgart

COACH JACKO!

MARIA Sharapova mengumumkan comeback di turnamen tanah liat di Stuttgart, April mendatang, usai hukuman skorsingnya selama 15 bulan akibat doping selesai. "Aku tidak bisa lebih bahagia untuk menjalani pertandingan pertamaku dalam tur di salah satu turnamen favoritku," ujar petenis berusia 29 tahun ini yang dilansir BBC Sport. Stuttgart diyakini menjadi turnamen tepat bagi Sharapova untuk kembali. Ia pernah memenangkan turnamen WTA di Stuttgart sebanyak tiga kali yakni, 2012, 2013, dan 2014. "Aku tidak sabar untuk bertemu para penggemarku yang hebat dan kembali melakukan pekerjaan yang kucintai," imbuh Sharapova Sekadar mengingatkan, Maret 2016 lalu, Maria Sharapova gagal tes doping di ajang Australia Terbuka lantaran mengkonsumsi meldonium. Sharapova mengaku tak mengetahui zat tersebut dilarang dalam olahraga. Meldonium adalah obat penambah stamina yang sejak 1 Januari 2016 ditetapkan masuk dalam kategori terlarang digunakan di dunia olahraga. Sementara Sharapova mengkonsumsi obat tersebut sejak 2006 lantaran masalah kesehatannya. Setelah itu, proses terus berjalan hingga sekitar Oktober 2016 lalu, Federasi Tenis International (ITF) dalam pernyataan resmi, Selasa (4/10/2016), menyatakan skors petenis Rusia tersebut selesai hingga tengah malam 25 April 2017. Pernyataan ITF merupakan tindak lanjut keputusan Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) yang memotong hukuman skors bagi Sharapova dari dua tahun menjadi 15 bulan. Ini adalah aksi banding nan sukses oleh Sharapova.(rin/dtk)

“Saya mohon do’a. Dengan do’a, Tuhan akan memberikan kemudahan dan ketenangan bagi kita semua,” ungkap Coach Jacko. Wartawan: Khairil Anwar/MK

S

AAT yang dinanti-nanti pecinta PS Barito Putera kini telah tiba. Pelatih kepala PS Barito Putera, Jacksen Ferreira Tiago atau Jacksen F Tiago, dijadwalkan sudah berada di Banjarmasin per Sabtu, 14 Januari 2017 hari ini. Informasi ini, dibenarkan langsung oleh pelatih yang akrab disapa Coach Jacko tersebut saat dihubungi Media Kalimantan melalui telepon selularnya tadi malam. “Ya, besok (hari ini, red) saya berangkat ke Banjarmasin. Saya dari Surabaya,” ungkap Coach Jacko yang saat ditelepon tadi malam, tengah menemani putra bungsunya, Hugo Samir (12), bermain basket di DBL Arena Surabaya. Pelatih kelahiran Rio de Janeiro, Brasil, 28 Mei 1968 itu menyampaikan, kedatangannya ke Banjarmasin hari ini masih seorang diri, belum memboyong keluarga. Sebab terang Coach Jacko, Bersambung ke A6

Maria Sharapova NET

Eksekusi Lahan Bandara Diprediksi Bulan Ini Paman Birin: Ini Demi Kepentingan Bersama

ap melakukan eksekusi. General Manajer PT AP I, Bandara Syamsudin Noor, Handy Haryuditiawan memprediksi proses eksekusi akan dilaksanakan dalam bulan ini juga. "Yang jelas kami sudah lakukan koordinasi dan bermohon kepada PN Banjarbaru terkait pelaksanaan eksekusi. Do’akan saja semoga bisa cepat dilaksana-

BANJARBARU, MK- Setelah pra eksekusi dilaksanakan beberapa waktu lalu, PT Angkasa Pura I Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru kini bersi-

Jadwal Pekan Ini

Sepakbola Sabtu, 14 Januari 2017 20:00 Leganes vs Athletic Bilbao 20:30 T. Hotspur vs WBA 23:00 Swansea City vs Arsenal 23:00 Watford vs Middlesbrough 23:00 Sunderland vs Stoke City 23:15 Barcelona vs Las Palmas

beIN Sport 2 beIN Sport 1 beIN Sport 1 beIN Sport 3 MNC TV beIN Sport 2

RCTI

kan," katanya saat dihubungi, Jumat (13/1). Menurut Handy, proses eksekusi ini menjadi bagian penting, sebab tidak mungkin proyek bisa dilaksanakan jika masih ada pihak yang mendiami wilayah bandara yang akan dikembangkan tersebut. Bersambung ke A6

MINGGU, 15/01 PUKUL 01:30 Wita

PRAKIRAAN PEMAIN P REMI ER L EA G UE 2016/2017

Fuchs Schmeichel(gk)

Moses King

Morgan

Alonso

Matic

Cahill

Courtois(gk)

Drinkwater Huth

GRA

FIS

Ndidi

: JO

Simpson

Musa

Albrighton

Luiz

01:30 Leicester vs Chelsea 01:30 Atletico vs Real Betis 02:45 PSV vs Excelsior 03:00 Lorient vs Guingamp 03:45 La Coruna vs Villarreal 19:00 Valencia vs Espanyol 19:20 Roda JC vs Feyenoord 21:20 PEC vs Ajax Amsterdam 21:30 Everton vs Man City 22:00 Nice vs Metz 23:15 Celta Vigo vs Alaves 00:00 Man United vs Liverpool 00:00 Caen vs Lyon

beIN Sport 1 RCTI beIN Sport 2 FOX Sport 3 beIN Sport 3 beIN Sport 2 beIN Sport 2 FOX Sport 3 FOX Sport 3 beIN Sport 1 beIN Sport 3 beIN Sport 2 RCTI beIN Sport 3

Jacksen Tiago, Family Man yang Hobi Masak dan Tak Suka Keramaian

Bersambung ke A6

Bersambung ke A6

Kante Azpilicueta

K

Gray

Hazard

Lupakan Gelar Musim Lalu

B aakkiissaahh...

Menerawang Jodoh Lewat Secangkir Kopi MENCARI jodoh lewat secangkir kopi? Bukan seperti yang kamu bayangkan, kok. Tetapi kamu memang bisa bertemu pasangan ideal melalui kopi di kafe ini, tepatnya melalui latte art di atas secangkir kopi yang disajikan di sini. Dilansir Metro (10/1), Espresso Yourself adalah pop-up cafe yang akan dibuka di London, Inggris sejak tanggal 19 Januari sampai 20 Januari 2017. Kafe ini merupakan ide dari Match, situs kencan online terkemuka di Inggris. Kafe beroperasi dari jam 11 pagi hingga jam 5 sore. Ide yang ditawarkan terbilang unik, yaitu

BERSAMA KELUARGA: Coach Jacko bersama istri tercinta, Nadirah dan putra bungsunya, Hugo Samir (12).

01.30 Wita dinihari nanti. Chelsea merupakan kandidat kuat merebut gelar dari The Foxes. Sejauh ini pasukan Antonio Conte itu sudah mengoleksi 49 poin dari 20 laga. Meninggalkan Liverpool lima angka di peringkat dua. Sementara Leicester harus menguburu impian mereka mempertahankan tropi

Pedro

E/M

PANGGUNG Liga Inggris akhir pekan ini berlangsung sengit. Sejumlah tim kandidat juara saling bentrok. Sebelum Manchester United menjamu Liverpool di Old Trafford besok malam, terlebih dulu kompetisi sepakbola di negeri Ratu Elisabeth tersebut akan menyajikan duel sengit antara juara bertahan Leicester City dan pimpinan klasemen sementara Chelsea. Laga ini akan berlangsung di King Power Stadium markas Leicester, pukul

ISTIMEWA/INDOSPORT.INDOPOS.CO.ID

JACKSEN F Tiago, namanya kini semakin populer di tengah pecinta sepakbola Banua, terkhusus para pecinta PS Barito Putera. Ada cerita menarik tentang keseharian mantan pelatih Penang FA Malaysia yang kini menjadi pelatih kepala PS Barito Putera ini. Dikutip dari Bola.com, saat belum terikat kontrak pascaselesai menangani Penang FA pada akhir Juni 2016, Jacksen atau akrab disapa Coach Jacko sering memanfaatkan keseharian dengan menghabiskan waktu bersama keluarga kecilnya di Surabaya. Layaknya seorang ayah dan suami pada umumnya, setiap hari Coach Jacko yang juga pernah menjadi pelatih Persipura ini disibukkan dengan rutinitas sang putra bungsu, Hugo Samir Thiago 912 tahun). Setiap hari, Jacko mengantarkan putra dari perkawinannya dengan wanita asli Surabaya, Nadirah itu ke sekolah dan kursus lainnya.

Costa

Minggu, 15 Januari 2017 00:00 Stade Rennes vs PSG

nang

Maghrib 18:41

C1 Jelang Hari H, KPUD Makin Sibuk

4-2-3-1

"Jangan bersedih saat musibah datang menjelang, tapi bersedihlah saat kegemilangan datang, namun melalaikan dan memabukkan."

Dzuhur 12:32

@MK @ untuk u Banua B

NOMOR 2720/TAHUN KE VII/2017/24 HALAMAN RP 2.500,-

CHELSEA

JADWAL SHALAT

epaper klik: issuu.com/ e-mediakalimantan

www.mediakalimantan.co.id B8 Jacksen Siapkan Striker Alternatif Asal Kamerun

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

LEICESTER 4-2-3-1

media kalimantan online

Tajaramba ka Sungai

mempertemukan pelanggan dengan calon pasangan potensial lewat secangkir kopi. Match akan memilihkan seorang pria atau wanita yang sesuai dengan kriteria idaman pelanggan, kemudian mencetak fotonya di atas salah satu dari delapan racikan menu kopi yang tersedia. Kamu bisa memesan secangkir chappuccino atau femmericano. Selanjutnya, wajah kekasih idamanmu akan dicetak di atas busa latte dengan printer tiga dimensi. Pada cangkir disertakan link profil yang bisa dijelajahi jika kamu benar-benar tertarik dengan jodoh pilihan Match untukmu.(mer)

Nang Bakisah: Amang Isap

W

AYAH musim baah nang kaya ini bujur haja bubuhan warga banyak nang kasusahan. Tagal jangan salah, ada haja warga nang kahimungan. Bubuhan paiwakan pang nang nyata. Ma ancau, ma lukah, ma nampirai, ma hantai, ma rengge, handap kesah banyak tu pang gawian NET

Bersambung ke A6

DJOEN/MK


BANJARBARU

A2

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Manajeman RSUD Siap Dipanggil Firman : Tarif Parkir Sesuai Perda TRIKORA, MK- Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Idaman Banjarbaru siap dipanggil Komisi II DPRD Kota Banjarbaru, terkait penjelasan tarif

parkir yang dikeluhkan pengunjung. Seperti diberitakan sebelumnya Komisi II DPRD Banjarbaru bakal meminta keterangan pihak manajeman rumah sakit soal parkir otomatis yang dikelola pihak ketiga. Kepala Bagian Tata Usaha RSUD Idaman Banjarbaru M Firmansyah, pihaknya sangat siap

menjelaskan ke Jomisi II terkait masalah tarif maupun sistem parkir otomatis di RSUD. “Kami sangat siap, dan akan jelaskan kepada mereka (Komisi II, red) nantinya,” ujar Firman -biasa ia disapa-. Pihaknya berjanji akan mempersiapkan dokumen maupun semua informasi yang diperlukan Komisi II dalam

mempelajari sistem parkir otomatis itu. “Akan kita siapkan semuanya, termasuk segala dokumen terkait sistemnya,” ujarnya. Firman malah beralasan permasalahan parkir otomatis hanya diperlebar saja, padahal tidak ada permasalahan. “Karyawan sudah kita gratiskan, tarif sudah sesuai

Perda,” tegasnya. Menurutnya, kewenangan RSUD Idaman Banjarbaru yang merupakan Badan Layanan Usaha Daerah dalam mengelola sistem parkir otomatis ini sah-sah saja. “Sudah disebutkan di peraturan Badan Usaha Layanan Usaha Daerah berhak mengatur sendiri

usaha di luar dari layanan kesehatan seperti RSUD ini,” tandasnya. Sebelumnya, pengunjung Rumah Sakit Umum Daerah Idaman Banjarbaru mengeluhkan tarif terlampau mahal di pelayanan publik milik daerah ini. Hingga terdengar ke telinga Komisi II DPRD Banjarbaru.(ardiansyah)

B andara

Kajari Prihatin Tak Juga Tuntas

PENGEMBANGAN Bandara terbesar di Kalimantan Selatan seperti masih belum bisa direalisasikan, pasalnya penyiapan lahan masih belum selesai dari gugatan. Meski PT Angkasa Pura 1 yang meminta pendampingan dengan Pengadilan Negeri Banjarbaru, tetap saja sebagian warga yang menolak hingga menggugat. Ada minta naik harga atau pun mengalami kerugian sebab tanahnya tidak sesuai ukurannya. Permasalahan ini sudah lama terdengar ke telinga Kajari Banjarbaru Ferizal, selaku aparat hukum dia sangat peduli dengan pembangunan pengembangan Bandara Syamsuddin Noor. “Sangat peduli dengan pembangunan pengembangan Syamsuddin Noor ini, proyek pembangunan streategis bagi Provinsi Kalsel tidak hanya kota Banjarbaru atau Banjarmasin, ini meliputi semua daerah di Kalsel,” ujarnya. Dia turut prihatin atas belum selesainya permasalahan lahan, meskipun menurutnya secara hukum sudah selesai dilakukan. “Masih ada masyarakat yang masih belum puas dengan hasil konsinyasi, pendapat pribadi saya berharap kepala daerah dapat mengambil kearifan lokal untuk menuntaskan beberapa warga belum terpenuhi,” tambahnya. Masih menurutnya, kearifan lokal nantinya bisa saja menyelesaikan masalah yang terjadi sehingga warga atau masyarakat bisa terpenuhi keadilannya. “Adanya gugatan di tanah atau lokasi sekitar Bandara Syamsuddin Noor bisa tuntas dan terselesaikan sehingga keadailan bagi warga juga terpenuhi,” tandasnya. Ditambahkannya, secara pribadi dia sudah menyampaikan pendapat tersebut ke kepala daerah. “Ini sudah saya sampaikan ke Wagub, Walikota dan Ketua DPRD,” pungkasnya.(ardiansyah)

ARDIANSYAH/MK

DIKELOLA WARGA: Tempat wisata Danau Seran saat ini dikelola secara swadaya oleh warga sekitar, sementara lahan masih milik PT Galuh Cempaka.

Pemkot Tak Bisa Kelola Danau Seran Sekda Khawatir Terjadi Perebutan Danau Seran Pemkot Banjarbaru tak bisa campur tangan mengelola Danau Seran. Lantaran, lahan Danau Seran masih resmi milik PT Galuh Cempaka. Wartawan: Ardiansyah/MK

D

ANAU seran yang berada di antara Kelurahan Palam dan Kelurahan Guntung Manggis menjadi kekhawatiran sendiri bagi Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs Said Abdullah. Sebab saat ini Pemerintah Kota Banjarbaru masih belum bisa mengelola Danau Seran tersebut dengan alasan lahan masih milik PT Galuh Cempaka. Pihak pemerintah masih berhatihati untuk masuk mengelola Danau Seran. Dulu saja menurut Sekda, Pemkot Banjarbaru pernah disemprot PT Galuh Cempaka saat membuat jalan untuk para petani di sana. “Pernah kita membuat jalan pada-

hal itu untuk petani di sana, akhirnya kita di-somasi oleh mereka (PT Galuh Cempaka, red),” ujar Said Abdullah. Menurutnya, somasi dari PT Galuh Cempaka itu menjadi pelajaran berarti bagi Pemkot Banjarbaru untuk mengelola Danau Seran maupun Danau Caramin. “Kalau masyarakat mengelolanya secara swadaya silahkan saja, karena perusahaan tak aktif lagi sejak tahun 2009, tapi kami khawatir pengelolaan danau tersebut akan ada rebutan parkir dan lainnya di danau,” katanya. Meskipun begitu, masyarakat pernah datang ke Pemkot Banjarbaru meminta izin mengelolanya, namun akhir-

nya ditolak karena kawasan danau itu masih milik PT Galuh Cempaka. “Yang kami pertanyakan bagaimana tanggungjawab PT Galuh Cempaka terhadap pengelolaan atau pemeliharaan pada Danau Seran,” tegasnya. Dia juga heran pada PT Galuh Cempaka yang saat ini tidak ribut kepada masyarakat yang mengelola danau menjadi tempat wisata. Dulu saja menurut Said, mereka kalang kabut hanya karena masyarakat mengambil pasir dekat penambangan. “Masih aktif menambang saat masyarakat sekitar mau menambang pasirnya saja ributnya minta ampun dan harus dilaporkan ke polisi, tapi

anehnya kenapa sekarang saat masyarakat banyak mengambil manfaatnya kenapa tidak digugat dan dilaporkan ke polisi lagi,” ungkapnya. Sementara itu, Said Abdullah menegaskan bila terjadi masalah di Danau Seran, pemerintah tidak mau bertanggung jawab. “Kalau terjadi apa-apa pada pengunjung di Danau Seran maka itu menjadi tanggungjawabnya PT Galuh Cempaka sebagai pemilik lahan. Sebab dalam aturan pertambangan kalau belum dibuat dokumen pasca tambang belum bisa diserahkan ke Pemkot Banjarbaru. Kalau ada kejadian di danau itu bukan tanggungjawab Pemkot,” tegasnya.()

FOTO-FOTO: FAUZI/MK

LANTIK PEJABAT: Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Alydrus SH membacakan sumpah TANDA TANGAN: Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Alydrus SH laku- JANJI KEPADA TUHAN: Pelantikan 760 pejabat di gedung Paris jabatan yang diikuti oleh seluruh pejabat yang dilantik. kan penandatanganan pelantikan dan pengukuhan pejabat yang di- Barantai yang diambil sumpah oleh masing-masing rohaniawan. laksanakan di gedung Paris Barantai.

PEJABAT STRUKTURAL: Ratusan pejabat ikuti pelantikan dan pengukuhan di ge- JUMPA PERS: Usai pelantikan pejabat, Bupati Kotabaru H Sayed TANAM BERSAMA: Kapolsek Pulau Laut Utara Iptu H Gatot EW dung Paris Barantai dari kalangan eselon II dan III. Jafar Alydrus saat diwawancarai oleh awak media. SH MM bersama Lurah Baharu Selatan dan Poktan Babinkamtibmas tanam jagung dan terong bersama.


SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

D inamika

Janjikan Sampai ke Pusat

PEMPROV Kalimantan Tengah berjanji akan segera menyampaikan berbagai aspirasi mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Gerakan Mahasiswa Palangkaraya kepada pemerintah pusat di Jakarta. Pernyataan ini disampaikan Pejabat Sekretaris Daerah Pemprov Kalteng Syahrin Daulay saat menerima dan berdialog dengan ratusan mahasiswa yang melakukan aksi damai di komplek perkantoran Gubernur Kalteng, Jumat (31/1). "Kalau melihat aspirasi yang disampaikan para mahasiswa, mayoritas kewenangan pemerintah pusat. Jadi ya kita tindaklanjuti dengan menyampaikan ke pemerintah pusat," kata Syahrin. Ratusan mahasiswa tergabung di Aliansi GMP itu menolak dinaikkannya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi maupun harga gas elpiji. Mereka juga mendesak pemerintah lebih konsisten dalam pemerataan listrik di seluruh daerah, khususnya Provinsi Kalimantan. Mahasiswa ini juga menolak PP Nomor 69 tahun 2016 dan mengembalikan uang rakyat, termasuk menolak pembentukan Dewan Kerukunan Nasional oleh Kementerian Koordinator Politik Hukum dan HAM RI, serta mendesak berbagai kasus korupsi sekalipun baru terindikasi agar segera diproses secara hukum. "Kita menyambut baik langkah yang dilakukan para mahasiswa. Apabila ada aspirasi yang menyangkut Pemprov Kalteng, ya kita akan tindaklanjuti. Tapi, kan semua aspirasinya wewenang Pemerintah Pusat, ya kita akan sampaikan," kata Syahrin.(ant)

H ukum

Tangkap Dua Jambret

KEPALA Polsek Pahandut, Kota Palangkaraya, Kompol Ani Maryani mengatakan berhasil menangkap dua pejambret yang salah satunya diketahui seorang residivis. "Kedua pelaku jambret tersebut ialah Solihin alias Lihin bin Dimayati Masdar dan satu pelaku lainnya ialah Rizki Yuliandra," kata Ani di Palangkaraya, Jumat (13/1). Ia menerangkan, proses penyelidikan dan pengangkapan kasus tersebut bermula dari laporan salah satu warga berinisial DC (23) yang menyatakan pada Senin (9/1) sekira pukul 13.30 di Jalan Seth Aji kawasan Bundaran Sampah telah menjadi korban penjambretan. Setelah mendapatkan laporan tersebut, lanjut Ani, unit Resmob Polsek Pahandut langsung melakukan penyelidikan. Wanita yang satu melati di pundaknya ini mengatakan, dari hasil penyelidikan, yakni pada Rabu (11/1) sekira pukul 09:00 WIB, unit Resmob Polsek Pahandut memperoleh informasi jika salah satu pelaku bernama Lihin yang juga seorang resedivis diketahui menggunakan telpon genggam hasil tindak kejahatannya. "Usai melakukan pencarian dan berbekal linformasi yang kami peroleh, tim resmob kemudian melakukan pencarian pelaku dengan mendatangi barak tempat tinggal di jalan RTA Milono Km 5,5. Benar saja kedua pelaku sedang berada di baraknya bersama keluarga yang lainnya. Selanjutnya pelaku berhasil diamankan," katanya. Ani menyebut pelaku Lihin yang juga residivis itu telah melakukan kejahatan serupa sebanyak empat kali yang dilakukan di Jalan Seth Aji depan SPBU. Kejahatan serupa kemudian juga dilakukan di Jalan Seth Aji dekat Bundara Sampah, Jalan Diponegoro dan jalan Pangeran Samudra.(ant)

PALANGKARAYA

A3

RS Doris Buka Jaringan ke RS Soemarsono PALANGKARAYA,MK- Setelah sebelumnya pada November 2016, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Doris Sylvanus Palangkaraya sukses membuka jejaring dengan RSUD Sultan Imanudin Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat. Awal 2017 ini, kembali membuka jejaring untuk menerima dokter muda ke RS H Soemarno Sosroatmodjo, Kabupaten Kapuas. "Untuk kedua kalinya jejaring rumah sakit menerima dokter praktek ini, dilakukan khusus untuk rumah sakit yang di daerah. Jadi yang di Kapuas merupakan kabupaten yang kedua, karena sebelumnya juga kami sudah buka jejaring ke rumah sakit di Pangkalan Bun,"kata Kepala Badan Koordinasi Pendidikan (Bakordik) RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya, dr Theodorus Sapta Atmadja, di Palangkaraya, Jumat (13/1) Di Kapuas, dokter muda dari Fakultas Kedokteran Universitas Palangkaraya sebanyak 9 orang yakni Desta Fransisca, Elsa Hewuni, Yogi Prasetyo, Evan Kristanto Gampa, Christianity, Aditya Chandra Foresta, Nadia Marsha, Kartika Sari dan M Anugrah Akbar, yang akan menjalani stase bedah selama 6 minggu. Selama ini rumah sakit yang kerja sama jejaring dokter muda adalah Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kalawa Atei Kalimantan Tengah, sejak 2004 namun harus kekhususan ada rawat inap khusus orang gangguan jiwa berat. Sementara untuk RS Doris tidak ada, hanya untuk rawat jalan orang gangguan jiwa ringan. Sedangkan, untuk rumah sakit yang di daerah, ada syaratnya bagi rumah sakit untuk menerima dokter koas untuk prakter, seperti kunjungan pasien berapa banyak, dokternya sudah mengikuti TOT pembimbing klinis supaya membimbing mahasiswa fakultas kedokteran den-

BERITSATU.COM

FASILITAS LENGKAP: Beberapa alat medis modern yang kini dioperasionalkan di RSUD Doris Sylvanus, Palangkaraya.

gan baik mengantoning sertifikat. Untuk itu, menurut Sapta Atmadja, hendaknya jangan hanya mengirim dokter muda tetapi tidak ada kerjaan dan lebih duduk ma-

nis saja, sehingga tidak tercapai apa yang diinginkan. “Kami harus melihat jumlah rawat inap, rawat jalan, jumlah tempat tidur, angka hunian dan jumlah dokter pembimbing yang

sudah mengikuti kegiatan TOT pembimbing klinik,� ujarnya. Mengenai RS Sultan Imanudin, dinilai Sapta Atmadja, sudah mememnuhi semua persyaratan se-

Waspadai Medsos Bernada Provokatif Kapolda Kalimantan Tengah, Brigadir Jenderal Anang Revandoko mengajak masyarakat mewaspadai akun-akun media sosial yang bernada provokatif termasuk yang menyebarkan berbagai bentuk ujaran kebencian. “

P

ERKEMBANGAN media sosial memang memiliki dua sisi. Untuk itu masyarakat sebagai pengguna harus mewaspadai penyebaran informasi bohong dan bernada provokatif. Jangan telan mentah-mentah setiap informasi yang didapat," kata Brigjen Anang Revandoko saat berkunjung di Kantor PWI Kalteng, di Palangkaraya, Jumat (13/1). Sang jenderal ini meminta masyarakat dapat memproteksi diri dari berbagai perkembangan isu dengan melakukan pengecekan silang dari berbagai sumber

BORNEONEWS.COM

Brigjen Anang Revandoko Kapolda Kalteng

yang bertanggung jawab. Terlebih akhir-akhir ini, menurut dia, perkembangan informasi di media sosial semakin memprihatinkan. Anang Revandoko menyebut oknum tak bertanggung jawab semakin gencar menyebar berbagai isu yang dapat memecah belah keamanan dan kerukunan di Negara Kesatuan Republik Indonesia. "Untuk itu, saya juga berharap para rekan-rekan media dapat mengabarkan berbagai pemberitaan yang dapat membangun optimisme dan semangat ber-NKRI dan ber-Pancasila," kata pria bintang satu ini. Pernyataan itu diungkapkan Anang di depan sejumlah pengurus PWI Kalteng,

jajaran pejabat Polda Kalteng serta awak media yang hadir dalam acara ramah tamah antara Polda dan PWI Kalteng. "Kalau ada hal salah dengan anggota kami, tolong kami disapa. Saya sepakat, media mitra kita. Terimalah kami dengan dua tangan. Saya siap memberikan yang terbaik," kata pria yang menggantikan Brigjen Pol Fakhrizal ini. Sementara itu, Ketua PWI Kalteng Sutransyah didampingi sejumlah pengurus PWI provinsi berjuluk "Bumi Tambun Bungai" dan "Bumi Pancasila" ini menyambut baik rombongan Kapolda Kalteng. "Kemitraan antara pers dan kepolisian di Kalteng berjalan lancar. Bahwa dalam melaksanakan tugas ada riak-riak kecil itu wajar, tetapi itu dapat diselesaikan dengan kekeluargaan," kata Sutran yang mengenakan kemeja putih berlambang PWI Kalteng. Dia pun berhadap kedua belah pihak dapat meningkatkan komunikasi sehingga kesalahpahaman yang terkadang terjadi di lapangan dapat diminimalkan.(ant)

Disdik Segera Data Ulang Penerima Beasiswa PALANGKARAYA, MK- Kepala Dinas Pendidikan Kalimantan Tengah Nurul Edy akan mendata ulang siswa yang tersebar di kabupaten/kota sebagai komitmen agar pemberian beasiswa tepat sasaran. Langkah ini dilakukan agar pemberian beasiswa hingga ke perguruan bagi siswa kurang mampu namun berprestasi sesuai harapan Gubernur Kalteng,. "Kriteria penerima beasiswa memang sudah ada, tapi akan sangat baik apabila kita memiliki data yang valid. ini untuk mempermudah mendeteksi siswa yang tidak mampu agar diberikan beasiswa," ucap Nurul Edi di Palangkaraya, Jumat (13/1). Selain melakukan pendataan, Disdik Kalteng nantinya juga akan berkoordinasi dengan kabupaten/kota. Koordinasi ini tak hanya sebatas pendataan, melainkan menyangkut kuota yang diperlukan. Edy mengatakan Gubernur selalu berpesan agar penerima beasiswa merata di seluruh kabupaten/kota, sehingga perkembangan dan kemajuan pendidikan tidak terpusat hanya di perkotaan. "Persyaratan penerima beasiswa tentu yang kurang mampu dibuktikan ada surat keterangan dari pihak terkait. Sepanjang beasiswa ini masih bisa, pasti

MONITORDAY

BERPRESTASI: Sejumlah siswa yang ada di Provinsi Kalteng meraih prestasi.

tetap akan kita cari terus," ucapnya. Edy berharak pendidikan di Kalteng semakin maju, hingga mampu bersaing dengan daerah lain. Dengan segala kebijakan gubernur, bukan tidak mungkin semua lain terwujud. Bahkan untuk bersaing masuk ke universitas terbaik pun diyakini tidak akan kalah. Pria yang juga menjabat sebagai Pj Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) ini menambahkan proses beasiswa tersebut tidak hanya untuk membantu pendidi-

kan. Lebih dari pada itu, beasiswa ini lebih diarahkan pada peningkatan pendidikan di Kalteng. Untuk itu, pihaknya selalu leading sector akan terus membuat terobosan. "Kalau memfasilitasi tidak juga. Tapi kita akan mendorong siswa-siswa ini supaya bisa lebih maju. Kalau untuk kualitas, saya rasa mampu saja siswa Kalteng, semua fasilitas terus ditingkatkan. Tinggal kedepan akan kita tingkatkan lagi dan terus mendorong mereka," tuturnya.(ant)

hingga sudah bisa menerima koas untuk praktek. dengan membukanya jejaring itu maka daftar tunggu koas untuk praktek tidak harus menunggu sampai hitungan tahun lagi.(tiva)

Harga Cabe Mulai Turun Kembali PALANGKARAYA, MKKepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kalimantan Tengah Susana Ria Aden menyebut harga berbagai komoditas yang sebelumnya mengalami kenaikan mulai turun bahkan cenderung normal. Hal ini berdasar hasil pantauan staf di sejumlah pasar di Palangka Raya. Kini, harga cabe per kilogram yang sebelumnya Rp 120 ribu sekarang ini hanya di kisaran Rp 80 ribu hingga Rp 90 ribu. "Harga daging ayam ras yang sebelumnya Rp 45 ribu per kg menjadi Rp42 ribu sampai Rp40 ribu, bawang Rp 34 ribu per kilogram. Harga komoditas itu hasil pantauan kita hari ini. Jadi, sudah mulai turun," ucap Susana Ria Aden, Jumat (13/1). Ia menilai naiknya harga berbagai bahan pokok beberapa pekan kemarin di Kalteng diduga karena adanya puncak Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) di Palangka Raya, diikuti hari besar Natal, Maulid Nabi dan Tahun Baru.

Susana mengatakan, setelah selesai semua itu, harga berbagai komoditas kembali turun bahkan cenderung normal. Apalagi sekarang ini pasokan berbagai komoditas dari Provinsi Kalimantan Selatan maupun Pulau Jawa sudah kembali lancar. "Sebenarnya kita di Kalteng ini aman-aman saja kalau mengenai harga komoditas, tapi karena gencarnya pemberitaan di media membuat masyarakat khawatir. Kita cek terus harga-harga di pasaran, tetap normal kok," ucapnya. Susana membenarkan bahwa berbagai komoditas masih sangat tergantung dengan Provinsi Kalteng maupun Pulau Jawa. Menyikapi hal itu, pihaknya terus berupaya agar distribusinya tetap lancar ke Kalteng. "Walau ketergantungan tinggi dengan provinsi lain, tapi harga-harga tetap normal saja di Kalteng. Media saja yang terlalu membesar-besarkannya. Harga di Kalteng normal, kita sudah cek langsung," imbuh Susana.(ant)

Plt Bupati Barsel Sayangkan Sikap Farid PALANGKARAYA, MKPenjabat Bupati Barito Selatan, H Mugeni sangat menyayangkan sikap tim kuasa hukum pasangan calon Bupati Farid Yusran dan Wakil Bupati Sukanto Djaban, yang telah melaporkan dirinya ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu). Ini karena Mugeni dinilai tidak netral dengan mendukung pasangan rivalnya, Eddy Raya. "Ini bermula pada saat menjadi inspektur upacara di rumah sakit di Buntok, beberapa hari lalu. Saya waktu itu, minta agar ada perubahan pelayanan yang dilakukan pihak rumah sakit bukan sebaliknya. Apa ini salah?" kata Mugeni di Palangkaraya, Jumat (12/1). Ternyata, lanjut Mugeni, kata perubahan itulah yang disalahartikan sama tim kuasa hukum pasangan calon itu, sehingga melaporkan ke Panwaslu Barito Selatan. "Ini yang dibilang mereka

TIVA/MK

H Mugeni Plt Bupati Barito Selatan

saya melakukan kampanye terselubung. Padahal perubahan yang dimaksud agar pelayanan di rumah sakit lebih baik lagi," ucapnya. Menurutnya, walaupun hanya sebagai penjabat bupati, tetap harus menbawa perubahan bagi daerah yang dipimpinnya. Namun sayangnya, disalahartikan tim kuasa hukum paslon tersebut. "Hanya karena jorgan paslon lain ada kata perubahan saya dituding tidak netral. Intinya saya tetap netral dan tidak pernah saya mendoktrin atau mengarahkan ke pasangan manapun," tuturnya.(tiva)


A4

KALIMANTAN TENGAH

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

B arut

Cepat Pindah

PERPINDAHAN kantor satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan pemerintah Kabupaten Barito Utara diminta secepatnya selesai sehingga pekerjaan kantor segera normal. "Saya minta semua proses pindah dan penempatan untuk menempati bangunan-bangunan yang sudah ditetapkan pimpinan daerah bisa berjalan dengan baik, lancar dan secepatnya lancar," kata Sekretaris Daerah Pemkab Barito Utara (Barut) Jainal Abidin saat memimpin rapat bersama pejabat eselon II terkait pemakaian bangunan kantor, di kantor bupati setempat dikutip dari Antara, Jumat (13/1). Menurut Jainal, sebagaimana yang telah ditetapkan Bupati Barito Utara Nadalsyah pada saat serah terima jabatan khususnya pejabat eselon II beberapa waktu lalu sudah diumumkan pada 5 Januari 2017 penempatan pembagian kantorkantor untuk organisasi perangkat daerah (OPD) seluruhnya. "Penempatan kantor itu ada yang tetap menempati kantor sebelumnya, ada yang bergeser atau berubah diumumkan juga," katanya. Dalam rapat Sekda Jainal didampingi Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Fauzul Risma dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Nuryakin tersebut membahas tiga agenda yaitu penempatan pemakaian, pemakaian kantor, penanganan aset atau perlengkapan kantor dan evaluasi uraian tugas OPD. Dia mengatakan penetapan status barang milik daerah tersebut perkantor telah tertuang dalam Surat Keputusan Bupati Barito Utara. "Pada intinya seperti yang diumumkan beliau (bupati) pada waktu sertijab sudah jelas semua," katanya. Dia mengatakan dirinya sudah menghubungi SKPD terkait, dan sengaja mengalokasikan waktu untuk melakukan pemantauan ke setiap dinas yang pindah hingga sore hari.(ant)

K otim

Tingkatkan Pelayanan

KETUA Komisi III DPRD Kotawaringin Timur, Rimbun meminta kepada instansi vital seperti Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan untuk meningkatkan pelayanan. "Saya harap pelayanan kepada masyarakat harus lebih baik di bandingkan dengan sebelumnya karena pemadam kebakaran (Damkar) sekarang telah menjadi dinas dan berdiri sendiri bahkan memiliki serta mengelola anggaran sendiri," katanya kepada wartawan dikutip dari Antara, Jumat (13/1). Politisi PDI Perjuangan itu juga mengatakan dengan memiliki dan mengelola anggaran sendiri diharapkan kinerja Dinas Pemadan Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) bisa lebih baik. Pejabat dan petugas DPKP hendaknya tidak lagi beralasan tidak memiliki anggaran dalam melaksanakan tugasnya karena anggaran yang diberikan sudah sesuai dengan kebutuhan. Peningkatan pelayanan kepada masyarakat terkait dengan penanganan kebakaran di Kotawaringin Timur adalah suatu hal kewajiban mutlak yang menjadi tanggung jawab pejabat tertinggi yang ditugaskan di SKPD baru itu. "Peningkatan pelayanan terhadap publik memang sudah kami tekankan dalam pembahasan anggaran dengan masing-masing mitra kerja Komisi III DPRD Kotawarimngin Timur, khususnya untuk DPKP yang baru terbentuk itu, pelayanan maksimal kepada masyarakat harus dilaksanakan dengan baik," katanya.(ant)

DIGDO/MK

BERSANTAI: Taman Iring Witu yang berlokasi di pusat kota Buntok menjadi salah satu wadah bersantai bagi masyarakat Barsel.

Bersantai di Taman Iring Witu Selesainya proses pembanungan Taman Iring Witu (IW) di Buntok menjadi sasaran wisata lokal bagi masyarakat Barsel untuk bersantai ria. Wartawan: Irfan/MK

D

ARI pantauan Media Kalimantan, Taman IW ini sangat ramai di kunjungi masyarakat setiap sore, begitu pula setiap pagi menjadi tempat istirahat melepas penat sehabis olahraga. Asuradi Atak Rani salah satu warga Buntok mengatakan, hampir setiap sore selepas kerja selalu membawa keluarganya bersantai ria melepas penat, sehabis beraktivitas sehari-hari.

“Dengan menikmati santainya suasana asri Taman IW, kita juga bisa menikmati pemandangan langsung kapal-kapal yang berlayar di Sungai Barito,” kata Atak Rani kepada Media Kalimantan, di Buntok Jumat (13/1) Atak Rani menambahkan, belum lagi fasilitasnya yang lumayan lengkap memanjakan anak-anak. “Itu semua bisa dimainkan oleh anak-anak secara gratis, diluar ma-

inan yang dibawa oleh pengusaha lokal. Seperti odong-odong, mandi bola dan lain-lain,” tutur Atak. Ia menuturkan, setelah puas dengan pemandangan taman beserta fasilitasnya, para pengunjung dipuaskan pula dengan wisata kuliner beraneka ragam makanan gorengan. “Semua bisa dinikmakti dengan harga yang sangat ekonomis, ya pokoknya taman IW tidak salah

kalau jadi taman andalan kita di Barsel ini,” tandasnya. Sementara Udin salah satu pedagang gorengan di Taman IW mengatakan, dengan selesainya perehapan taman yang baru ini membuat pengunjung semakin ramai. “Tentunya kami sangat bersukur dengan banyaknya pengunjung, juga berdampak pada jualan kami yang semakin laris,” ucap Udin singkat.()

Perbaikan Ditangani Satker P2JN MUARA TEWEH, MK- Perbaikan ruas jalan negara yang rusak menghubungkan Kelurahan Jingah Kecamatan Teweh Baru menuju Desa Benangin Kecamatan Teweh Timur Kabupaten Barito Utara ditangani pihak Satuan Kerja Perencana dan Pengawasan Jalan Nasional (Satker P2JN). "Untuk melakukan perbaikan jalan yang rusak itu saat ini sudah ditangani oleh pihak P2JN, karena ruas jalan tersebut merupakan ja-

lan nasional," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Utara, Fery Kusmiadi dikutip dari Antara, Jumat (13/1). Menurut Fery, Pemkab Barito Utara pada prinsipnya bersedia memperbaiki kerusakan jalan itu, hanya saja persoalannya adalah terkait masalah kewenangan. Karena kewenangan itu ada pada P2JN dan bukan pada pemerintah daerah. "Namun kalau dari pihak P2JN

memohon dilakukan penanganan jalur itu, maka kita siap memperbaikinya," katanya. Hal itu dilakukan menyangkut kepentingan arus lalulintas masyarakat di dua kecamatan dalam upaya peningkatan perekonomian dari Muara Teweh. Yang terparah adalah untuk Kecamatan Teweh Timur. "Sedangkan Kecamatan Gunung Purei masih bisa berhubungan ke Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur, sebab jalan dari

Kaltim sampai Desa Lampeong Kecamatan Gunung Purei sudah beraspal," kata dia. Ruas jalan tersebut memang sangat membutuhkan penanganan cepat, baik dari sisi perbaikan serta penertiban pengguna jalan. "Jalan tersebut rusak karena ruas jalan itu sering dilalui oleh truktruk besar melebihi tonase dengan memaksa kondisi jalan pada musim penghujan," katanya. Fery mengatakan untuk meng-

atasi banyaknya truk melebihi kafasitas jalan itu perlu dibentuk tim terpadu yang terdiri dari Dinas Perhubungan, Satlantas Polres Barito Utara dan Dinas PUPR untuk samasama menertibkan jalur itu agar menjaga kondisi jalan tetap baik. "Jadi tim terpadu ini diharapkan dapat menertibkan angkutan truk yang mengangkut muatan melebihi tonase yang merupakan salah satu penyebab jalan rusak di daerah tersebut," ujar Fery.(ant)

ASN Diminta Tingkatkan Kinerja KUALA KAPUAS, MK- Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas diminta untuk terus meningkatkan kedisiplinan dan kinerja dalam membangun daerah setempat agar lebih maju dan sejahtera. Permintaan itu disampaikan Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dalam pelaksaan Ibadah dan Perayaan Natal Tahun 2016 serta menyambut tahun baru tahun 2017 di lingkungan Sekertariat Daerah Kabupaten Kapuas, Kamis (12/1) kemarin, di Aula Kantor Bupati Kapuas. Saat menyampaikan sambutan Ben juga memberikan motivasi dan semangat kepada semua ASN maupun generasi muda melalui perjalanannya sebagai pegawai negeri, sampai menjabat sebagai Bupati Kapuas, dimana ia mengatakan tidak pernah meminta jabatan, yang penting bekerja dengan keras, bekerja dengan ikhlas dan pantang menyerah. “Rahasia Tuhan kita tidak pernah tahu dan saya pun menjadi bupati bukan karena saya hebat tetapi semua karena Tuhan. Kalau Tuhan berbicara semuanya jadi,” ucapnya. Ia pun menekankan juga, sebagai ASN harus siap ditempatkan dimana saja dan jangan menjadi pegawai yang kurang disiplin. Sesuai dengan sub tema yang diangkat dalam pelaksaan Ibadah dan Perayaan Natal Tahun 2016 serta menyambuttahun baru Tahun 2017 di lingkungan Sekertariat Daerah Kabupaten Kapuas yaitu "Dalam Sukacita

Natal Mari Kita Tingkatkan Disiplin dan Kinerja Untuk Kabupaten Kapuas Yang Maju dan Sejahtera”. Ben mengimbau kepada semua pihak untuk bersatu padu bersamasama menyatukan langkah, menyatukan pikiran dengan kebersamaan tanpa membedakan suku, agama, ras dan golongan. “Mari kita bersemangat, bersatu padu membangun Kabupaten Kapuas yang kita cintai ini untuk lebih maju dan masyarakatnya lebih sejahtera,” katanya. Sementara itu Sekda Kabuaten Kapuas Rianova dalam sambutannya mengajak ASN untuk bekerja keras dalam rangka mewujudkan visi dan misi pemerintah setempat. “Mari kita semua bekerja keras dalam rangka mewujudkan visi dan misi Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas,” ajaknya. Perayaan Natal di Lingkungan Sekertariat Daerah Kabupaten Kapuas Tahun 2016 berlangsung dengan meriah. Perayaan natal tersebut didahului dengan ibadah bersama yang di pandu oleh Harry Soetrisno. Kegiatan itu diihadiri pula oleh Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Algrin Gasan beserta isteri, Ketua TAPI PKK Kapuas Ary Egahni, perwakilan dari Kapolres Kapuas, Kasdim 1011/Klk, Kepala SKPD, Kepala Bagian, Kepala BUMN/ BUMD yang beragama Nasrani, tokoh agama, tokoh Masyarakat, dan para pendeta.(irfan)

SAMBUT BUPATI: Masyarakat Desa Tumbang Muroi Kecamatan Mantangai antusias menyambut kedatangan Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat ke desa mereka. IRFAN/MK

Ben Kunjungi Desa Muroi KUALA KAPUA MK- Dalam rangka melihat dari dekat pembangunan ditingkat desa, sekaligus bertemu dan bersilahturahmi dengan masyarakat. Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat berkunjung ke Desa Tumbang Muroi, Kecamatan Mantangai, Kamis (12/1). Kedatangan Bupati Kapuas bersama rombongan saat itu disambut dengan upacara adat potong pantan. Benmengungkapkan, kedatangannya ke Desa Tumbang Muroi selain untuk melihat langsung dari dekat pembangunan di tingkat desa juga sekaligus untuk bertemu dan bersilaturahmi dengan masyarakat. “Dengan pertemuan-pertemuan seperti ini diharapkan tidak ada jarak antara kita, jika bertemu lang-

sung saja tegur dan sapa,” ujarnya. Dalam kesempatan itu, Ben pun menjelaskan mengenai kewenangan yang sudah diberikan kepada kepala desa untuk menjalankan program pemerintahan dengan menggunakan Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) untuk membangun apa yang diperlukan oleh masyarakat. Karenanya, mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kalteng itu merasa bangga karena melihat di Desa Tumbang Muroi sudah terdapat Pendidikan Anak Usia Dinin (PAUD), SDN dan SMP terbuka. “Saya bangga karena disini sudat ada PAUD, SDN dan SMP terbuka,” ucap Ben Brahim.

Ia juga mengajak agar seluruh masyarakat dapat bersatu padu menyatukan langkah dan pikiran untuk membangun Kabupaten Kapuas agar lebih maju serta berharap agar masyarakat Kabupaten Kapuas selalu membina hubungan silaturahim yang bagus tanpa melihat dan membendakan suku, agama, ras dan golongan karena semua adalah bersaudara. Sementara itu, Kepala Desa Tumbang Muroi Nanang Karyadi menyatakan senang karena Bupati Kapuas berkunjung ke desanya. “Semoga dengan kedatangan Bapak Bupati dapat memotivasi pembangunan desa kami agar bisa bersaing dengan desa-desa lainnya,” katanya.(irfan)


KALIMANTAN TIMUR

A5

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

P endidikan

Tidak Lagi Salurkan BOS PEMERINTAH Provinsi Kalimantan Timur, mulai 2017 tidak lagi menyalurkan dana bantuan operasional sekolah kepada kabupaten/kota, kata Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Penajam Paser Utara, Marjani. Penghentian penyaluran dana bantuan operasional sekolah dari Provinsi Kalimantan Timur itu, karena kewenangan sekolah menengah atas atau sederajat sudah diambil alih pemerintah provinsi. Menurut Marjani, penghentian bantuan operasional sekolah dari pemerintah provinsi tersebut berisiko terhadap sejumlah kegiatan operasional di sekolah, khususnya sekolah swasta di wilayah Penajam Paser Utara. "Gaji para pendidik dan tenaga tata usaha non-pegawai negeri sipil di sekolah swasta juga terancam mandek kalau tidak ada bantuan operasional sekolah dari provinsi," ungkapnya. Operasional termasuk gaji tenaga non-PNS di sekolah swasta lanjut Marjani, selama ini ditanggung oleh dana bantuan operasional sekolah dari kabupaten dan provinsi. Namun tahun ini (2017), dana bantuan operasional sekolah dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur telah dihentikan. "Gaji honorer di SMA/SMK negeri sudah ditanggung provinsi, tetapi gaji honorer SMA/SMK swasta tidak ditanggung," jelas Marjani. Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara telah menyampaikan permasalahan gaji tenaga harian lepas di SMA/SMK swasta tersebut kepada Badan Perencana Pembangunan Daerah atau Bappeda, serta Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) setempat.(ant)

Kunjungan Wisnus Tercapai 94,20 % Cabut Izin Empat Pangkalan Elpiji

NET

POTENSIAL: Berbagai obyek wisata alam dan senibudaya Kaltim mampu menarik wisatawan.

Jumlah kunjungan wisatawan nusantara ke Provinsi Kalimantan Timur sepanjang 2016 mencapai 4.239.191 orang atau terealisasi sekitar 94,20 persen dari target sebanyak 4.500.000 wisatawan.

K

ALAU target wisnus (wisatawan nusantara) memang kurang, namun untuk wisatawan mancanegara (wisman) justru tercapai 106,33 persen, yakni dari target 50.000 wisman, terealisasi 53.166 wisman," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Kaltim Syafruddin Pernyata di Samarinda, Jumat. Sedangkan khusus untuk kunjungan wisnus ke Kepulauan Derawan di Kabupaten Berau, ia menyebut terjadi lompatan pengunjung yang luar biasa karena pencapaiannya sebesar 804,32 persen. "

Pada 2016, Disparekraf Kaltim menargetkan jumlah kunjungan wisnus di Kepulauan Derawan sebanyak 84.000 orang, tetapi realisasinya justru jauh melebihi target yang dipatok dengan sebanyak 675.627 pengunjung. Sedangkan untuk 2017, Disparekraf Kaltim terus berupaya meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan baik untuk domestik maupun mancanegara, melalui berbagai kegiatan promosi dan penataan sarana prasarana berikut peningkatan fasilitasnya. Untuk membangun kepariwisataan, tambahnya, instansinya tidak bisa berdiri sendiri, tetapi harus menggandeng semua pihak yang terkait dalam pengembangannya. Ia mencontohkan apabila berbicara mengenai akses jalan, maka kaitannya dengan pekerjaan umum, baik melalui Kementerian PU dan Perumahan Rakyat, kerja sama dengan Dinas PU Kaltim maupun dengan Dinas PU kabupaten/kota. Jika mengenai kuliner dan penginapan wisatawan, maka jalinan kerja sama yang perlu dipererat adalah dengan organisasi yang menanganinya,

yakni Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI). "Banyak lagi hal-hal lain yang bisa dikerjasamakan dengan pihak yang langsung bersentuhan dengan wisatawan, misalnya dengan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), kemudian pelaku UKM yang menyediakan cinderamata, lembaga yang menangani `guide` (pemandu wisata) dan lainnya, karena mereka ini merupakan orang yang langsung bersentuhan dengan wisatawan," katanya. Syafruddin juga mengatakan jumlah wisman ke Kaltim dalam tiga tahun terakhir fluktuasi, misalnya pada 2014 tercatat 53.251 orang, kemudian turun menjadi 49.285 wisman pada 2015, dan pada 2016 kembali naik menjadi 53.166 wisman. "Sedangkan untuk jumlah wisnus pada 2014 tercatat 3.888.728 pengunjung, tahun 2015 naik menjadi 4.270.740 orang, dan pada 2016 kembali turun menjadi 4.239.191 pengunjung. Namun, dari berbagai upaya yang akan kita lakukan, tahun ini diharapkan jumlah kunjungan wisatawan bisa lebih meningkat," katanya.(ant)

PENAJAM, MK- Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, mencabut izin usaha empat pengkalan elpiji bersubsidi karena elpiji 3 kilogram di atas harga eceran terendah yang telah ditetapkan pemerintah setempat. Kepala Bidang Perdagangan Disperindagkop UKM Kabupaten Penajam Paser Utara Rusli saat ditemui di Penajam, Jumat, mengatakan keempat pangkalan elpiji yang sudah dicabut izinnya itu tidak mematuhi aturan pemerintah soal harga jual elpiji. "Pangkalan itu menjual elpiji bersubsidi 3 kilogram di atas HET (harga eceran tertingi), yakni antara Rp21.000 sampai Rp22.000 per tabung, sedangkan HET yang ditetapkan pemerintah kabupaten Rp20.000 per tabung," jelasnya. Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara melalui peraturan bupati sejak beberapa waktu lalu telah mengatur HET elpiji bersubsidi tiga kilogram atau dikenal dengan gas melon tersebut sebesar Rp20.000 per tabung. "Kami menemukan bukti empat pangkalan yang dicabut izinnya itu menjual elpiji 3 kilogram di atas HET," kata Rusli. Adapun lokasi empat pangkalan yang dicabut izinnya tersebut, yakni di Keca-

matan Penajam, Babulu dan Sepaku. Surat keputusan penutupan empat pangkalan elpiji bersubsidi ditembuskan ke seluruh agen elpiji tiga kilogram dan PT Pertamina. "Empat pangkalan itu sudah tidak beroperasi dan tidak bisa lagi mendapatkan pasokan elpiji 3 kilogram dari agen. Mereka tidak diperbolehkan lagi membuka pangkalan elpiji," tegas Rusli. Selanjutnya, Disperindagkop UKM Kabupaten Penajam Paser Utara berkoordinasi dengan agen pemasok elpiji untuk membuka pangkalan baru di wilayah pangkalan yang telah ditutup, agar warga dapat memperoleh elpiji bersubsidi. "Warga selain dari pemilik pangkalan yang sudah ditutup, memiliki modal dan berminat membuka pangkalan segera berkoordinasi dengan agen serta mengurus perizinannya," ucap Rusli. Ia meminta masyarakat melapor ke Disperindagkop UKM jika membeli elpiji bersubsidi di atas HET, sehingga dapat menindaklanjuti dan memberikan sanksi kepada pangkalan elpiji nakal tersebut. "Kami terus melakukan pengawasan terhadap 170 pangkalan elpiji bersubsidi di wilayah Penajam Paser Utara. Jika ditemukan lagi, maka kami akan tindak tegas," tambah Rusli. (ant)

KALIMANTAN BARAT P enerangan Tiga Desa Dialiri Listrik PEMERINTAH Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, akan membangun jaringan listrik di Desa Sumber Agung, Sungai Krawang dan Muara Tiga, Kecamatan Batu Ampar. "Hari ini (Kamis), saya didampingi anggota DPRD Kubu Raya, bapak Agus Sudarmansyah, Zainal Abidin dan Lendeng Syahrani, menyosialisasikan rencana itu," kata Bupati Kubu Raya Rusman Ali di Batu Ampar. Tiga Desa yang berbatasan dengan Kayong Utara dan Kecamatan Sungai Ambawang tersebut telah 29 tahun tidak menikmati listrik. Rusman Ali mengatakan, pelaksanaan program tersebut dimulai Maret 2017 dengan pembangunan jaringan agar PLN bisa mengalirkan listrik ke tiga desa tersebut. "Ini kerja sama kami dengan PLN agar masyarakat di sini juga dapat menikmati listrik. Target kami, Agustus nanti listrik di sini sudah menyala," katanya. Rusman Ali meminta masyarakat membantu pemerintah dan PLN untuk kelancaran pembangunan jaringan listrik. Agus Sudarmansyah mengatakan, dana pembangunan jaringan listrik di tiga desa tersebut dialokasikan Rp14,7 miliar sebagai "sharing" dengan PLN. "Kami bersama pemerintah sudah menganggarkan. Mudahmudahan dalam waktu dekat dapat dilelang dan pembangunan jaringan listrik untuk tiga desa ini dikerjakan," kata Agus. Sebelumnya Manajer Niaga PLN Wilayah Kalbar, Iman Faskayana mengatakan dari data Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K), sebanyak 60 ribu pelanggan PLN wilayah yang mendapatkan subsidi tarif listrik dari pemerintah.(ant)

Panitia Imlek Sambas Pasang 1.555 Lampion SAMBAS, MK- Ketua Panitia Pemasangan Lampion Imlek Sambas, Yokub Pujana mengatakan dalam menyambut tahun baru Imlek yang akan berlangsung dalam beberapa waktu mendatang pihaknya akan memasang sebanyak 1.555 lampion. "Dalam rangka menyambut ta-

hun baru Imlek 2568 panitia perayaan tahun Imlek di Kota Sambas memasang lampion di kota. Kegiatan pemasangan telah dimulai, diperkirakan selesai dalam tiga hari ke depan," ujarnya saat dihubungi di Sambas, Kalbar, Jumat. Yakub menyebutkan untuk tahun

ini pemasangan 1.555 lampion berukuran sedang tersebut dibantu masyarakat dan difokuskan di sekitar pasar. "Kita selesaikan dulu, baru setelahnya dialiri listrik agar lampion menyala. Dan pemasangan akan dilakukan usai Cap Go Meh atau 20 hari Imlek," katanya.

Pemasangan katanya, memang dilakukan malam hari, agar aktivitas tak sampai mengganggu lalulintas. Hal itu dilakukan lantaran, pemasangan lampion dengan cara melintang dari jalan yang ada. Lampion-lampion yang terkumpul terang Yakub, adalah bantuan

dari masyarakat. Semua masyarakat khususnya yang merayakan turut berpartisipasi dalam memeriahkannya. "Bantuan yang dikumpulkan, dibelikan lampion. Kami mengapresiasi kepada masyarakat yang berpartisipasi dan semua pihak yang telah menyampaikan bantuannya," kata dia.(ant)

Operasi Pasar Cabe Diserbu Warga Masih tingginya posisi harga cabe di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, ketika Perum Bulog setempat menggelar operasi pasar murah cabe langsung diserbu warga yang ingin membelinya.

H

ARGANYA di sini jauh lebih murah dibanding di pasar. Tadinya saya mau beli tiga kilogram, tapi ternyata habis. Makanya beli seadanya yang masih tersisa," kata Rusmina Surbakti, salah seorang pembeli di Sampit, Jumat. Sudah dua hari ini operasi pasar digelar Bulog Sub Divisi Regional Sampit. Berbagai barang kebutuhan dijual murah, seperti beras, gula, minyak goreng dan cabe. Namun, cabe yang paling banyak diminati pembeli. Saat ini harga cabe rawit di pasaran pada kisaran Rp 120.000 hingga Rp 150.000/kg, cabe keriting Rp 80.000/kg, cabe merah Rp 60.000/kg dan cabe hijau Rp 35.000/kg. Dalam operasi pasar murah, Bulog menjual c abe rawit hanya Rp 80.000/kg, cabe keriting Rp 60.000/ kg, cabe merah Rp 45.000/kg dan cabe hijau Rp 20.000/kg. Selain itu, Bulog juga menjual gula pasir Rp 12.500/liter, minyak "

NET

MELONJAK: Harga cabe yang melonjak tinggi membuat pemerintah melakukan operasi pasar di daerah.

goreng Rp 13.000/liter, beras medium Rp 7.900/kg dan beras medium Rp 9.000/kg. Harga yang dijual jauh lebih murah dibanding harga di pasaran. "Kami sangat terbantu dengan pasar murah seperti ini karena harga di pasaran sangat tinggi. Kami harap ini terus dilakukan sampai harga kembali normal," kata Jaitunniyah, pembeli lainnya.

Kepala Seksi Pelayanan Publik Perum Bulog Sub Divisi Regional Sampit, Muhammad Azwar Fuad, mengatakan operasi pasar murah sengaja dilakukan untuk membantu menstabilkan harga. Perum Bulog membeli cabe dan kebutuhan lainnya dari agen di Sampit dan menjualnya tanpa mengambil keuntungan karena tujuannya

untuk membantu masyarakat. "Kegiatan ini kami lakukan berpindah-pindah dengan melihat titik konsentrasi warga, khususnya ibuibu. Dalam sehari kami membawa 50 kilogram cabe dan habis hanya dalam waktu sekitar tiga jam," kata Azwar. Kegiatan ini akan terus dilakukan sampai harga cabe di pasaran kembali

normal. Bulog sudah bekerjasama dengan agen sehingga pasokan untuk operasi pasar murah akan selalu tersedia. Bulog akan menggelar operasi pasar jika harga kebutuhan di pasaran melonjak tinggi melebihi batas normal. Pedagang diminta tidak menaikkan harga secara berlebihan karena akan membebani masyarakat.(ant)


UTAMA

A6

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Membedah Aturan Baru Jokowi Soal Hilirisasi Mineral PEMERINTAH baru saja menerbitkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2017 terkait Perubahan Keempat PP Nomor 23 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Kegiatan Usaha Pertambangan Mineral dan Batu bara. Aturan turunan untuk pelaksanaan PP 1/2017 juga telah diterbitkan, yaitu Peraturan Menteri ESDM Nomor 5 Tahun 2017 (Permen ESDM 5/2017) dan Peraturan Menteri ESDM Nomor 6 Tahun 2017 (Permen ESDM 6/2017). Peraturan-peraturan baru terkait kebijakan hilirisasi mineral ini dibuat karena berakhirnya relaksasi ekspor konsentrat (mineral olahan yang belum sampai tahap pemurnian) per 11 Januari 2017. Sebenarnya Undang Undang Nomor 4 Tahun 2009 tentang Mineral dan Batubara (UU Minerba) telah menutup ekspor mineral mentah dan konsentrat sejak 11 Januari 2014. Namun pemerintah memberikan relaksasi selama 3 tahun lewat Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2014. Kini relaksasi itu pun telah lewat.

Supaya hilirisasi mineral tetap dapat dijalankan negara tanpa merugikan perusahaan-perusahaan tambang pemegang Kontrak Karya (KK), maka dibuatlah PP 1/2017, Permen ESDM 5/2017, dan Permen ESDM 6/2017 setelah rapat yang dipimpin Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kantor Presiden pada 11 Januari 2017. Berdasarkan peraturan baru ini, perusahaan-perusahaan tambang pemegang Kontrak Karya (KK) tak bisa lagi melakukan ekspor konsentrat (mineral yang sudah diolah tapi belum sampai pada tahap pemurnian). Sebab, PP 1/2017 menghapus pasal 112C ayat 3 di Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2014 (PP 1/2014) yang merupakan Perubahan Kedua PP 23/2010. Pasal yang dihapus itu merupakan dasar hukum bagi pemegang KK untuk dapat mengekspor konsentrat. Agar dapat mengekspor konsentrat, pemegang KK harus mengubah KK mereka menjadi Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) Operasi Produksi. Hal ini diatur dalam Permen 5/2017

NET

pasal 19 ayat 2. Saat ini ada 3 perusahaan tambang mineral yang status kontraknya adalah KK, yaitu PT Freeport Indonesia, PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT) sebelumnya bernama Newmont Nusa Tenggara, dan PT Vale Indonesia. Vale sudah memurnikan mineral dan tak lagi menjual tambang mentah. Hanya Freeport dan AMNT yang masih butuh izin ekspor konsentrat.

Ekspor Konsentrat Dengan memegang IUPK, Freeport dan AMNT bisa ekspor konsentrat hingga 5 tahun ke depan dengan membayar Bea Keluar (BK). Untuk mengubah KK menjadi IUPK, Freeport dan AMNT harus mengajukan surat permohonan perubahan bentuk pengusahaan pertambangan kepada Menteri ESDM. Prosedur dan persyaratannya diatur dalam Permen ESDM 5/2017 pasal 19 dan 20.

"Mereka mesti mengajukan surat permohonan perubahan status Kontrak Karya untuk menjadi IUPK Operasi Produksi. Pengajuan surat dilengkapi dengan kelengkapan administrasi," kata Kepala Biro Komunikasi Kementerian ESDM, Sujatmiko, saat ditemui di Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (13/1). Perubahan KK menjadi IUPK berimplikasi kepada hak-hak dan kewajiban perusahaan tambang. Bila Freeport dan AMNT setuju mengubah kontraknya menjadi izin usaha, maka ada beberapa manfaat dan kewajiban baru. "Kalau IUPK kan ikut di PP 1/2017 hak dan kewajibannya," ucap Sujatmiko. Manfaatnya bagi mereka tentu kegiatan operasi di tambang mereka bisa terus berjalan, produksi tidak terganggu karena tetap bisa ekspor konsentrat. Kepastian perpanjangan kontrak juga bisa segera didapat karena PP 1/2017 pasal 72 ayat 1 menyebutkan bahwa permohonan perpanjangan IUPK Operasi Produksi dapat diajukan kepada Men-

teri ESDM dalam jangka waktu 5 tahun sebelum berakhirnya IUPK. Maka kontrak Freeport yang berakhir 2021 bisa mendapat perpanjangan sejak 2016 kalau berubah menjadi IUPK. Sedangkan KK, berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 77 Tahun 2014, baru bisa diperpanjang pada waktu 2 tahun sebelum berakhirnya kontrak, alias 2019 untuk Freeport. Tapi ada beberapa kewajiban yang harus dipenuhi bila menjadi pemegang IUPK. PP 1/2017 pasal 97 mewajibkan perusahaan tambang asing pemegang IUPK untuk melakukan divestasi saham secara bertahap hingga 51%. Artinya, mayoritas kepemilikan di perusahaan tambang asing itu akan beralih ke tangan Indonesia. Permen ESDM 5/2017 pasal 5 ayat 1 mengatur kewajiban lainnya, yaitu pemegang IUPK wajib melakukan pemurnian hasil penambangan di dalam negeri. Kewajiban pajak dan royalti yang harus dibayar pemegang IUPK juga berbeda dengan KK. Ini akan diatur dan Peraturan Menteri Keuangan (PMK).(mca/hns)

Selamat Datang Coach Jacko! putra bungsunya Hugo Samir masih ada ujian di sekolahnya. “Ke depan memang akan ikut ke Banjarmasin semua. Namun saat ini Hugo masih ada ujian di sekolahnya. Jadi selesaikan ujian itu, baru akan menyusul bersama ibunya ke Banjarmasin,” ungkap suami dari perempuan asli Surabaya bernama Nadirah itu. Sekadar informasi, Coach Jacko memiliki tiga orang putra. Selain Hugo, ada putranya lagi yaitu Matius (24) dan Ayub (20). Namun yang akan diboyong Coach Jacko ke Banjarmasin nanti hanya putra bungsunya Hugo dan istri tercintanya Nadirah. Karena putra Coach Jacko yang lain, Matius dan Ayub, keduanya berdomisili di Brasil. Ditanya soal program kepelatihan yang akan dijalankannya setiba di Banjarmasin, Coach Jacko menyampaikan, hingga Minggu besok ia akan disibukkan dengan banyak survei dan penjajakan. Terutama survei lapangan untuk latihan sementara Stadion 17 Mei Banjarmasin masih belum bisa digunakan. “Kita juga akan konsolidasi lebih mendalam dengan manajemen. Tetapi Senin, kita harapkan sudah benar-benar kumpul dengan semua pemain dan bisa mulai latihan,” tandasnya. Lalu bagaimana dengan renca-

na pemain yang akan memperkuat Barito Putera di bawah asuhannya? Coach Jacksen menyebut akan mem-fixed-kannya saat sudah berjumpa manajemen PS Barito Putera pada hari ini dan besok. Namun kata Jacksen, untuk pemain asing, satu yang pasti yaitu Matias Cordoba (gelandang) dari Argentina eks Penang FA Malaysia. “Untuk yang lain, saya kira regulasi baru cukup membuat pemain asing akan berlimpahan. Sehingga kita tidak perlu buru-buru. Kita memang sedang cari pemain belakang dan striker. Namun, kita juga akan lihat lagi potensi-potensi pemain lokal. Kalau ada pemain lokal yang bagus, kita tentu akan lebih memilih mereka,” ujar Coach Jacko. Terlepas dari itu, ada hal menarik yang disampaikan Coach Jacko untuk para supporter dan pecinta PS Barito Putera. Melalui Media Kalimantan, Coach Jacko berharap para pecinta Barito Putera memberikan dukungan penuh kepadanya. Dan hal yang paling penting, ujar Coach Jacko, yaitu do’a agar ia dan Barito Putera bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kalimantan Selatan pada musim ini, terkhusus kepada para pecinta PS Barito Putera. “Saya mohon do’a para sup-

porter dan seluruh masyarakat Kalimantan Selatan. Karena do’a merupakan hal yang sangat penting. Dengan do’a, Tuhan akan memberikan kemudahan dan ketenangan bagi kita semua, sehingga kita pun akan bisa memberikan yang terbaik untuk klub dan Banua yang kita cintai,” pungkas Coach Jacko. Sekadar informasi, Coach Jacko hari ini dijadwalkan tiba di Bandar Udara Syamsuddin Noor Banjarmasin di Banjarbaru sekitar pukul 13.30 Wita. Coach Jacko dijadwalkan berangkat dari Surabaya dengan penerbangan Citilink pada pukul 11.20 WIB. Namun demikian, jadwal ini disebutkan bisa berubah menyesuaikan situasi dan kondisi. “Ada beberapa pilihan memang. Kita mengupayakan Coach Jacko bisa terbang dengan Citilink pada 11.20 WIB dari Surabaya. Namun tidak menutup kemungkinan jadwal terbangnya berubah ke malam hari. Kami sedang menyesuaikan situasi dan kondisinya, mengingat tiket penerbangan Surabaya-Banjarmasin full. Tapi mudah-mudahan besok (hari ini, red), kita dapatkan tiketnya sesuai jadwal yang direncanakan,” terang Asisten Manajer PS Barito Putera, H Syarifuddin Ardasa saat diminta keterangan tadi malam.()

Eksekusi Lahan Bandara Diprediksi Bulan Ini "Sekali lagi mohon do’a dan dukungan semua pihak agar pengembangan bandara Syamsudin Noor bisa cepat dilaksanakan," jelasnya. Sementara itu, Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor berharap proses eksekusi yang nantinya dilaksanakan bisa berjalan aman dan lancar. "Pra eksekusi sudah dilaksanakan dengan aman dan lancar. Kita berharap jika eksekusi juga demikian," ungkapnya.

Dikatakan pejabat yang akrab disapa Paman Birin itu, pihaknya menghormati upaya hukum yang sudah dilakukan masyarakat. Namun, kata dia, apapun yang sudah menjadi keputusan pengadilan diharapkan bisa dilaksanakan dan dihormati. "Jika ada lahan masyarakat yang bersengketa dan sudah ada keputusan dari pengadilan, kami berharap masyarakat legowo menghormatinya. Sebab semua ini demi

kepentingan bersama," paparnya. Ditandaskan Paman Birin, terwujudnya bandara yang representatif di Banua pastinya akan membuat roda perekonomian menjadi lebih baik. "Pariwisata kita juga bisa lebih dipromosikan ke dunia luar. Ini pastinya akan membuat efek domino di segala sektor. Untuk itu sekali lagi, mohon masyarakat yang masih bersengketa agar bisa memahami ini," pungkas Paman Birin.(fahriza)

Tajaramba ka Sungai paiwakan nang jarang-jarang talihat hibak di lurung-lurung banyu. Mintu jua di Kampung Sawa, biar bini manggarunum kangalihan mancari banyu barasih tatap haja Alin maungkai pikakas paiwakannya. “Ui ding malam ini aku handak mahantai. Mun kaya nang sudahsudah banyak pang iwak baung ba mara ka sungai halus,” ujar Alin bapadah awan Aluh Idut bininya. “Ayu ja ka ai, tagal jangan malam-malam buliknya. Mun si halus guring haja kada papa, mun pas takana carewet mauk ulun kena sorangan mangaduhinya,” “Iya…,” handap sahutan Alin nang lajur haja bahancap capil tuju ka muara sungai halus di ujung kampung. “Turun jua sakalinya, aku kira bahinip di rumah aja. Napa salawas ba anakan ini ikam bilang ngalih banar dibawai kaluar rumah. Harau urusan ma iwak hancap sakalinya ha ha ha…,” Nang Abay sakalinya sudah hantai banar ka iwak, mintu jua wan nang lainnya. “He he he…paham tu ikam Bay ai. Mana bubuhan nang lain…,” “Tuh di buncu sana. Ading ikam

Anang Aspal pina angkat tarus ka hantai…,” “Ohh napa pulang saikung tu jadi umpat jua ba cari iwak. Maka inya tu katujunya bacarian burung..,” timbul bamamang sorangan Alin sambil manukui adingnya. “Pas banar ikam datang ka ai, aku sadang sudah handak bulik. Asa lapah sudah katuhukan diranjah iwak hantai ku,” Aspal baujar sambil manunjuk ka iwak baung sing banyakan. “Ayo ai mun kaya itu, tinggal haja gin hantaian ikam tu..,” ujar Alin nang dihiihakan Aspal. “Hati-hati ka lah, licin kadudukannya. Jangan tapi larut kaasikan salah jajak harau tajamba ka sungai kena,” jar Aspal maingatakan si kaka. Malam itu sungai halus di buncu kampung iya banar pasar. Rami banar buhannya kuciakan saban maangkat iwak ganal. Macammacam sudah kajadiannya. Ada nang bungkas pirajut hantai, ada nang iwaklah lumbusan pada wadah. Sudahnya nang bagayaan, bilang kada kesah tu pang. Rupanya larut banar buhannya, kada tarasa tangah malam hari.

Makin malam makin rami iwak naikkan sasar sasak kadut iwak. “Uiii sadangkah kita sudah. Isuk-isuk aja pulang kita…,” Nanang Akin mambawai buhannya nang kada hiran-hiran jua. “Uiii buhannya ayu kita jua sudah, jangan tapi larut kaasikan. Kalu pina kada ingat lawan pejajakan, lumbus kena kita..,” bakuciak pulang Akin, tatap haja kada dihirani buhannya. “Ayu aim un buhan ikam kada mantuk, aku handak badahulu lah….,” Balum tuntung Akin bapander, garabauan di banyu iya banar hadangan mandi. Takajut Akin mandangar lajur haja manyuplai ka sungai. Kapala Alin lawan Abai nang kalihatan, tangan pina kawai-kawai mancari ingkutan handak naik ka tabing. Rupanya, nang badua ini kaasikan mahantai kada ingat lagi pada jajakan. Lingah rupanya, pas jua ai handak maangkat hantaian talalu ka pinggir. Napa ada garabau ai awak tajaramba ka sungai. “Bujur ikam Kin nai, kaya ini pang nang talalu larut cilaka aja kolehannya…,” ujar Alin sambil manggatar kadinginan.()

Jacksen Tiago, Family Man yang Hobi Masak dan Tak Suka Keramaian "Sekolah anak saya letaknya agak jauh. Jadi kalau saya di rumah, saya yang mengantarnya. Tidak hanya sekolah, saya juga mendampinginya saat dia kursus, latihan bela diri muay thai, dan latihan sepak bola di Real Madrid Indonesia di Sidoarjo," ungkap Coach Jacko. Sementara aktivitas berlatih fisik untuk dirinya sendiri di salah satu pusat kebugaran ternama di Surabaya, Coach Jacko biasa melakukan setelah mengantarkan sang anak ke sekolah, atau sebelum menjemput Hugo pulang sekolah. Selepas itu, Coach Jacko menyempatkan berbelanja di supermarket tidak jauh dari rumahnya yang terletak di kawasan Sukolilo, Surabaya. Yang menarik, usai membeli bahan masakan, pelatih yang pernah membawa Persebaya juara Divisi Utama pada 2004 itu

memasak untuk keluarga kecilnya. Ya, Coach Jacko jago memasak, bahkan sang istri, Nadirah, kalah untuk urusan dapur. Coach Jacko family man yang hobi masak. Namun ada sisi lain lagi dari seorang Jacksen F Tiago. Ia seorang yang tak suka keramaian. Coach Jacko hanya sesekali ke luar rumah, itu pun kebanyakan bersama istri serta anaknya. Destinasi mereka biasanya berenang, berjemur sambil baca buku di salah satu kolam renang hotel, atau menonton film di bioskop. Pria 48 tahun ini tipikal orang rumahan yang lebih senang tidak berada di keramaian. "Seperti inilah keseharian saya. Lebih sering di rumah, temani istri dan anak nonton televisi. Tapi, tak jarang ikut main bola, futsal, atau basket bersama anak dan teman-

temannya. Terkadang saya bekerja di depan laptop, sementara istri dan anak saya nonton televisi," ujar ayah tiga anak itu. Saat Bola.com menyambangi kediamannya, beberapa bulan lalu, tepatnya Minggu (11/9/2016), Coach Jacko sempat bermain basket bersama anaknya. Ia juga tampak sangat akrab dengan rekan-rekan bermain anaknya. Ia sering menemani sang anak saat bermain dengan rekan-rekan anaknya. Terkadang Coach Jacko menyewa lapangan futsal agar anak dan pemuda di kompleks perumahan itu senang. "Saya senang main dengan mereka. Karena dengan begitu, saya tahu apa yang mereka lakukan. Ini penting untuk menjalin hubungan baik antara saya, anak saya, dan teman-temannya," jelasnya.(bola.com)

Lupakan Gelar Musim Lalu yang berhasil direbut musim lalu. Serdadu Claudio Ranieri terdampar di peringkat 15 dengan 21 poin. Posisi Jamie Vardy dkk rentan masuk zona degradasi. The Foxes terpaut enam poin dari tim-tim yang menghuni zona degradasi. Menanggapi kenyataan ini Ranieri mengingatkan anak asuhnya dan para fans untuk menyadari bahwa saat ini mereka tak lagi hidup dalam dunia dongeng dan harus dihadapkan dengan pertarungan untuk menjauhi zona degradasi. Pelatih yang baru menerima anugrah pelatih terbaik 2016 itu mengemukakan perbedaan kisah antara timnya dengan lawan yang akan mereka hadapi tersebut. “Ini bukan lagi cerita dongeng bagi kami. Kami harus menghindari zona degradasi, sementara [Antonio] Conte memiliki peluang untuk merebut gelar dan saya benar-benar berharap ia akan melakukannya,” ungkap Ranieri kepada Rai Sport. Selain itu, pria Italia ini juga menegaskan bahwa timnya saat ini masih berusaha untuk terus berkembang dan menemukan permainan terbaik mereka.

“Kami harus meraih posisi aman, berbeda dengan mereka. Proyek kami adalah mencoba dan berkembang, dan secara perlahan, berusaha pelan-pelan mencapai tujuan,” tambahnya. Melihat kondisi timnya musim lalu, dan situasi sekarang ini, Ranieri mengingatkan anak-anak asuhnya untuk melupakan apa yang telah mereka capai musim lalu dan fokus menghadapi kenyataan saat ini dengan bermain sebaik mungkin. “Kami harus melupakan apa yang terjadi musim lalu ketika kami sangat bagus dan mempersembahkan musim terburuk bagi tim-tim papan atas Liga Inggris,” jelasnya. Sayang, tugas tuan rumah untuk meraih poin penuh demi memperbaiki posisi mereka di klasemen tak akan mudah. The Foxes dipastikan tak bisa diperkuat tiga pemain terbaiknya, Daniel Amartey, Riyad Mahrez dan Islam Slimani lantaran tampil di Piala Afrika. Tanpa Daniel Amartey, The Foxes bisa mempertimbangkan untuk memainkan gelandang barunya, Wilfred Ndidi. Sementara posisi Riyad Mahrez bisa diperca-

yakan ada Demarai Gray ataupun Ahmed Musa yang tampil gemilang saat mengalahkan Everton di Piala FA tengah pekan ini. Sementara Shinji Okazaki atau Leonardo Ulloa bisa menggantikan posisi Islam Slimani. Di pihak Chelsea, pelatih Antonio Conte bisa dipastikan tampil dengan kekuatan terbaiknya. Eden Hazard, Nemanja Matic, David Luiz, Marcos Alonso hingga Diego Costa yang diistirahatkan pada laga melawan Peterborough di ajang FA Cup akan diturunkan. Kemengandan atas Peterborough 4-1 tengah pekan ini, memberikan suntikan semangat untuk kembali meraih kemenangan. Mahfum, akhir pekan lalu, rentetan 13 tak terkalahkan The Blues terhenti di tangan Tottenham Hotspur. Menurut Conte kekalahan itu lebih baik karena jadi pelajaran dan dapat mengetahui apa yang kurang dari timnya. Sebaliknya menurut Conte jika timnya selalu menang, maka sulit untuk mengetahui kondisi tim sesungguhnya. So, tiga angka di laga nanti juga jadi target utama Chelsea.(fft/bln)

Percepat Pendataan Guru Honorer Yusuf Effendi, berapa jumlah tenaga honor belum terdata secara lengkap. Saat ini, ujarnya, masih dalam proses pendataan tersebut. "Guru honor masih kami susun, berapa jumlah belum terdata. Dalam waktu dekat kami akan rapat internal bersama seluruh Kepala SMA/SMK untuk melakukan pendataan berapa jumlah pastinya," saat dihubungi, Jumat (13/1). Saat ini, kebanyakan guru honorer sedikit was-was. Sebab, gaji bulanan tenaga honor biasanya dibayarkan setiap akhir bulan. Sementara saat ini, Januari yang sudah hampir berada di pertengahan. Para guru honorer khawatir, penggajian mereka bulan ini tersendat lantaran pendataan yang belum lengkap. Namun begitu, Yusuf menyatakan akhir

bulan penggajian bisa dilakukan. "Diusahakan akhir bulan penggajian sudah bisa dilakukan. Makanya saat ini kami terus mempercepat melakukan pendataan. Karena memang proses pemindahan kewenangan ini tidak mudah," tuturnya. Lantas, bagaimana nasib guru honorer yang selama ini tidak digaji Pemkab/Pemkot namun melalui dana bantuan operasional sekolah (BOS)? Yusuf menyebut idealnya juga digaji sekolah. Namun katanya, pihaknya akan tetap berusaha mengakomodir sembari melihat alokasi anggaran. "Yang jelas semuanya pasti diakomodir, untuk besaran jumlah nanti dikomunikasikan terlebih dahulu," ujarnya. Selain permasalahan pendataan guru honorer yang belum selesai,

tunjangan juga belum diputuskan. Sebab para guru honorer juga mempunyai hak menerima tunjangan. Sebagaimana mereka menerima di kabupaten/kota masing-masing. Permasalahan lainnya adalah terkait tunjangan tenaga pengawas sekolah juga terjadi hal demikian. Berapa jumlah tunjangan yang akan dibayarkan kepada 93 pengawas sekolah se-Kalsel, belum ada keputusan. Karena menurut Yusuf, tenaga pengawas tunjangannya lebih besar dari kepala sekolah. "Ini belum diputuskan nanti dilihat dari daftar penggunaan anggaran (DPA) terlebih dahulu. Kalau tunjangan guru PNS akan mereka terima berbarengan dengan tunjangan seluruh PNS Pemprov," imbuhnya.(fahriza)


TELISIK

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

A7

Tugu TNI AD di Kecamatan Binuang menjadi penanda wilayah transmigrasi purawirawan TNI AD. Transad begitu kawasan ini kemudian dikenal.

Perjuangan Purnawirawan TNI di Lahan Transmigran Era 1960-an, pemerintah orde baru di bawah kepemimpinan Soeharto mulai getol merealisasikan program pengembangan daerah. Pengiriman kepala keluarga (KK) dari pulau Jawa dilakukan melalui program transmigrasi. Wartawan: Rudiyanto/MK

B

INUANG di Kabupaten Tapin menjadi salah satu tujuan pertama pelaksanaan program itu untuk wilayah Kalimantan Selatan. Pada tahun 1967, sekitar 400 KK yang semuanya purnawirawan TNI Angkatan Darat (AD) dari dua kesatuan berbeda; Komando Daerah Militer (Kodam) IV Diponegoro, Semarang, Jateng dan Kodam V Brawijaya, Surabaya, Jatim dikirim untuk babat alas atau membuka lahan Binuang yang kala itu masih perawan. Transmigrasi Angkatan Darat atau TransAD, demikian para purnawirawan itu kemudian dikenal. Di Binuang, para purnawiraan itu menempati rumah-rumah yang telah disiapkan pemerintah. Selain mendapat rumah dan pekarangannya, para transmigran pensiunan TNI AD ini juga mendapat jatah bidang tanah masingmasing 2 hektare untuk ladang dan perkebunan dan 1,5 hektare persawahan. Dari sekitar 400 KK yang dikirim kala itu, di Binuang baru terbangun 15 unit rumah berbahan papan dengan kosntruksi panggung. Alhasil, satu rumah ditempati hingga lebih dari sepuluh kepala keluarga. Sambil menggarap ladang-ladang mereka, rumah-rumah

FOTO-FOTO: RUDIYANTO/MK

Rumah di salah satu blok di lokasi Transad di Binuang.

lain terus dibangun lebih permanen berbahan bata semen. Baru pada tahun 1969 semua unit rumah terbangun dan terbagi menjadi menjadi 11 blok. Baru setelah menempati rumah masing-masing, para purnawirawan kembali ke Jawa menjemput anggota keluarganya. Sarman salah satunya. Purnawirawan dari Divisi Armed 11 Magelang, Kodam IV Diponegoro ini menjemput istri dan anak tunggalnya, Dahlan Untung yang kala itu masih berumur enam tahun. “Sampai di Binuang saya masuk SD. Karena di sekitar Binuang masih rawan dengan gerakan para gerombolan, para purnawirawan masih dipersenjatai hingga tahun 1975 demi keamanan,” kata Dahlan Untung mengisahkan ulang kedatangan di tanah Binuang, belum lama tadi. Beberapa tahun berselang setelah keda-

tangan para transmigran Angkatan Darat, gelombang kedua transmigrasi, pada kisaran tahun 1970-an didatangkan dari pulau Jawa. Gelombang kedua transmigrasi ini bukan lagi dari kalangan purnawairan, tapi dari kalangan masyarat sipil. Kelompok ini kemudian dikenal dengan trans spontan. Para trans spontan ditempatkan berjarak sekitar 10 kilometer dari lokasi TransAD, atau di sekitar ladang dan perkebunan milik para purnawirawan. Sebagai pensiunan yang sudah berumur, keterbatasan tenaga dan pengetahuan mengolah lahan, membuat para purnawirawan menjual ladang-ladang mereka pada para transmigran spontan. “Sebagian memang sempat digarap sendiri, tapi tak lama. Termasuk lahan milik ayah saya yang juga dijual setelah sekitar lima tahun. Pengetahuan dan pengalaman mengolah lahan, serta dana pensiunan yang diterima

Pertanian Telah Tergantikan Tambang HINGGA akhir tahun 1990-an, Acil Amas tak pernah kesulitan mendapatkan bahan baku pisang awak. Alam Binuang masih mampu menyedian pisang-pisang itu untuk Acil amas dan pembuat pisang rimpi lainnya di Binuang. Hingga menjelang awal tahun 2000-an Acil Amas mulai kesulitan mendapatkan bahan baku. Banyak petani mengganti komoditi tanamannya dari pisang dan palawija menjadi komoditi perkebunan. Berupa tanaman karet, sebagian juga sawit. Hasil berkebun karet dinilai petani lebih menjanjikan dibanding bertahan dengan pisang dan palawija. Kondisi itu diperparah dengan serangan penyakit yang banyak mematikan pohon-pohon pisang milik petani kala itu. “Ibaratnya, dulu saat musim panen tiba pasar Binuang penuh dengan kacang tanah dan pisang. Tapi sekarang, kacang tanah paling banyak dijual literan,” kata Untung. Selain penyakit yang membuat banyak pohon pisang petani mati dan gagal berbuah, dan alih fungsi lahan pertanian menjadi kebun-kebun karet, mulai beroperasinya perusahaan-perusahan tambang batubara kian memperparah kondisi itu. Acil Amas pun kian kesulitan mendapatkan tandan-tandan pisang awak, bahan baku pisang rimpi olahannya. “Dulu tak pernah kesulitan mendapat pisang awak dari para petani. Tapi sekarang bisa menyale sampai seribu pisang sudah bagus. Harganya pun mahal, Rp15.000,- sampai Rp20.000,- per seratus biji pisang.” kata Acil Amas. Tanpa ingin menyalahkan siapa-siapa, petani yang mengganti pohon-pohon pisang dengan karet atau perusahaan-perusahan tambang yang telah menggali isi tanah dan merubah tanah-tanah pegunungan dan

perkebunan menjadi lubang-lubang besar, Acil Amas mengaku tak akan berhenti menyale meski untuk mendapatkan bahan baku pisang sekarang tak lagi mudah. Beruntung, Acil Amas sudah memiliki langganan yang membeli pisang rimpi olahannya. Pelanggannya adalah beberapa pedagang yang menjual lagi lagi pisang rimpi di Pasar Binuang. Ada juga pedagang dari Kandangan, HSS yang selalu memesan pisang rimpi olahanna dan dijual lagi sebagai oleh-oleh khas Binuang bersanding dengan dodol khas Kandangan. Begitu pula dengan Untung. Meski perusahaanperusahaan tambang telah banyak mengoyak lahan dan pegunungan di Binuang, ia tak beranggapan keberadaanya berdampak buruk bagi wilayah terluas di Kabupaten Tapin itu. keberadaanya, menurut Untung juga berdampak positif. Dengan adanya perusahaanperusaan tambang yang memang dikuasai tokohtokoh lokal Binuang itu, menurut Untung paling tidak menyediakan bidang ang pekerjaan baru, khususnya bagi warga asli Binuang. g. “Untung ruginya mungkin fifty-fifty. Lagi pula perusahaan-perusahaan usahaan-perusahaan perusahaan tambang itu juga memberi ganti rugi yang jauh lebih tinggi berkali-kali lipat dibanding ding hargaa jual tanah pada umumnya. Tak heran banyak warga anyak war rga Binuang yang kaya mendadak karena tanahnya arena tana ahnya dibeli perusahaan tambang,” g,” kata Untung. U Sebagai warga pendatang, kata datang, ka ata untung, ia dan ratusan warga pendatang lainnya yang g kini sudah beranak pinak dan menetap dibinuang lebih mengutamakan tamakan berdamai dengan lingkungan ungan sekitar dengan tetap berprinsip rprinsip

di mana bumi dipijak di situ langit di junjung. “Meski keadaan kami para TransAD yang sedikit banyak berperan pada perkembangan Kecamatan binuang dapat dibilang miskin tidak kaya pun tidak,” kata Untung. Meski sebagian besar warga binuang memilih berdamai dengan berbagai keadaan yang terjadi, namun menurut Direktur Eksekutif Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalsel, Kisworo Dwi Cahyono, sektor pertambangan di Binuang tetap berdampak buruk pada kondisi alam dan lingkungan Binuang dan daerah-daerah lain yang berdekatan. Dampak paling nyata yang ditimbulkan dari adanya aktifitas eksplotasi alam itu, menurut Cak Kis, begitu ia akrab disapa, adalah banjir. “Bisa dilihat saban musim hujan tiba, di sekitar Binuang dan daerah yang berdekatan adalah langganan banjir, katanya. Tak hanya banjir, limbah hasil penambangan juga rawan mencemari lingkungan. “Masyarakat kadang tak berpikir dampak jangka panjangnya pada lingkung lingkungan ataupun kesehatan,” kata Cak Kis.(rudiyanto)

saban bulan alasan utama TransAD menjual tanah-tanahnya,” kata Untung. Di tangan para transmigran spontan itulah, lahan-lahan pemberian pemerintah berhasil diolah. Berbagai komoditi pertanian hasil panen warga membanjiri pasar Binuang yang kala ramai saban Rabu yang menjadi hari pasaran Pasar Binuang kala itu. Kacang tanah dan pisang merupakan hasil utama pertanian Binuang. Melimpahnya hasil pertanian bumi Binuang, baik dari lokasi pertanian petani pendatang maupun masyarakat lokal yang juga menggarap ladang-ladang mereka mendorong munculnya sektor lain berupa pengolahan hasil pertanian. Khususnya hasil pertanian berupa pisang. Sebagian warga asli Binuang mengolahnya menjadi pisang sale atau dalam bahasa setempat dikenal dengan pisang rimpi. Acil Amas (60), salah satu warga asli Binuang yang sejak puluhan tahun silam berprofesi sebagai pembuat pisang rimpi. Di selasela waktunya menggarap beberapa hectare lahan miliknya, yang juga banyak ditanami pisang, Acil Amas mengolah ratusan tandan berisi ribuan pisang di rumahnya, di Desa Sarang Burung, Binuang. Kala pisang masih melimpah, Acil Amas tak pernah kehabisan stok pisang awak, jenis pisang bahan baku utama pisang rimpi. Selain dari hasil panen kebunnya sendiri, Acil Amas juga membeli pisang-pisang dari tangan para petani, khususnya petani pendatang di sekitar pegunungan meratus yang kala itu masih begitu subur dan hijau. Produksi pisang rimpi semakin meningkat saban bulan Syawal. Pisang rimpi buatannya banyak diburu orang sebagai sajian merayakan Idul Fitri atau buah tangan para pendatang yang merayakan momen lebaran di kampung halaman.()


BANJARMASIN

A8 D LH

Naikan Gaji Petugas Kebersihan

SUKSES mempertahankan Adipura pada 2016 lalu, menjadikan tugas Pemkot Banjarmasin untuk mempertahankannya di tahun ini, menjadi tugas yang berat. Di awal tahun ini, Pemkot Banjarmasin bergerak cepat menjaga Kota Seribu Sungai agar tetap bersih hingga ke pelosok daerah. Salah satu caranya dengan menaikkan gaji petugas kebersihan. "Mulai tahun ini, gaji mereka dinaikkan sekitar Rp 200 ribu per orang. Kenaikan gaji untuk semua petugas, baik petugas taman maupun kebersihan," ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banjarmasin Drs Mukhyar. Tahun ini, pihaknya mendapatkan alokasi anggaran sebesar Rp 60 miliar, untuk semua program perbaikan kualitas lingkungan dan kebersihan. "Sekitar 80 persen untuk membayar gaji petugas kebersihan, dan sisanya untuk pembangunan beberapa taman. Anggarannya lebih besar, untuk realisasi peningkatan kebersihan karena kita prioritas mempertahankan Adipura pada tahun ini," tuturnya. Sejumlah taman, lanjutnya, masih menjadi program mempercantik wajah Banjarmasin, ditambah beberapa kegiatan seperti penambahan alat operasional Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampai, misalnya untuk pengadaan buldozer untuk mempermudah mengolah sampah. "Kami juga terus memantau dan menyoroti sistem pengolahan limbah medis. Perlu ada inovasi pengelolaan sampah medis, yang juga menjadi salah satu item untuk penilaian Adipura," katanya.(hendra)

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Lelang Jabatan Sepi Peminat Seleksi terbuka pengisian jabatan dianggap bisa mencegah terjadinya politisasi birokrasi, atau sikap pemimpin yang memilih pejabat bermodal like and dislike. Wartawan: Hendra/MK

S

EJAK dibuka secara resmi beberapa waktu lalu, lelang jabatan lima pejabat eselon II di lingkungan Pemkot Banjarmasin, sepi peminat. Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Pendidikan dan Pelatihan Banjarmasin Drs Ahmad Syaffri Azmi mengungkapkan, hingga saat ini baru satu orang yang mendaftar lelang terbuka. "Waktunya hingga akhir bulan ini. Sebenarnya ada yang datang untuk bertanya tentang syarat-syarat lelang terbuka," katanya.

Lima posisi yang ditawarkan dalam lelang terbuka, bebernya, Kepala Inspektorat, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Kesehatan, dan Kepala Bappeda. Ia mengatakan, syarat administratif wajib yang harus dipenuhi, mulai dari pangkat dan golongan, track record, membuat makalah, presentasi, wawancara, hingga assessment. Peserta lelang terbuka juga harus pernah menjabat di dua instansi berbeda. "Lelang terbuka hanya untuk pejabat tinggi

di Pemkot Banjarmasin. Prosesnya dilakukan secara fair dan transparan," katanya. Walikota Banjarmasin Banjarmasin Ibnu Sina berharap lelang jabatan ini bisa diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Banjarmasin yang memenuhi persyaratan. "Mungkin di akhir pendaftaran nanti banyak yang mendaftar. Waktunya masih panjang. Saya imbau siapa saja telah memenuhi syarat-syaratnya, agar ikut lelang terbuka ini," katanya.()

Tidak Paham Perda

DAUS/MK

PARKIR: Diduga karena ketidakpahaman petugas terkait Perda yang mengatur perparkiran, menjadikan Banjarmasin banyak kehilangan pendapatan dari retribusi parkir.

BALAIKOTA, MK- Peraturan Daerah (Perda) merupakan sebuah produk hukum yang harusnya bisa ditaati, dan diawasi oleh jajaran eksekutif dan legislatif. Nyatanya, beberapa regulasi daerah di Banjarmasin, misalnya pembatasan jam operasional Tempat Hiburan Malam (THM) atau retribusi parkir, sering dilanggar. Hal ini mendapat sorotan Wakil Walikota Banjarmasin Hermansyah yang menganggap petugas di lapangan, masih banyak yang belum mengetahui dan memahami materi dari sebuah Perda. "Sebagai petugas, harusnya mengetahui secara keseluruhan isi produk hukum daerah. Bagaimana mau eksekusi, jika tidak paham," kata Hermansyah, Jumat (13/1). Ia mencontohkan Perda terkait parkir dan THM. Petugas pengawas harus mengerti mana saja yang diperbolehkan atau dilarang, sehingga bisa mengeksekusi dengan baik, sesuai dengan etika yang berlaku. "Jika tidak tahu, harusnya bertanya, kan ada Bagian Hukum Setdakot Banjarmasin. Jika salah, harusnya minta maaf. Kemauan untuk bertanya dan meminta maaf, ini yang masih kurang," tegasnya. Terkait hal itu, pihaknya berencana menambah pemahaman petugas di lapangan, yang secara teknis bersentuhan langsung dengan sebuah produk hukum. "Petugasnya harus diberi pemahaman terlebih dahulu tentang Perda. Bagaimana pengawasan hingga eksekusi, jika terjadi pelanggaran. Nanti akan saya konsultasikan dengan Bagian Hukum Setdakot Banjarmasin, agar sumber daya dan wawasan mereka bertambah," katanya. Perda dibentuk dalam rangka penyelenggaraan otonomi daerah dan tugas pembantuan serta merupakan penjabaran lebih lanjut dari peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi, dengan memperhatikan ciri khas masing-masing daerah.(hendra)

RUMAH SAKIT: Foto bersama usai menerima piagam akreditasi paripurna bintang lima dari lembaga independen Komisi Akreditasi Rumah Sakit Nasional. PERANGI PUNGLI: Wakil Bupati HSS H Ardiansyah menghadiri pengukuhan Satgas Saber Pungli HSS.

OLAHRAGA: Bupati HSS H Achmad Fikry bersama atlet gulat HSS.

BERKOORDINASI: Bupati HSS H Achmad Fikry memimpin rapat koordinasi awal tahun 2017.

KUBE: Bupati HSS H Achmad Fikry memberi arahan kepada peserta PKH yang menerima bantuan KUBE.

FOTO BERSAMA: Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry bersama penerima bantuan bedah rumah program PKK.


SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

2 0 1 7

K 3 2 2 4 3 3 6 7 9 8 8 11 10 10 9 9 12 13 13 13

G 42 - 15 48 - 23 39 - 14 41 - 22 44 - 22 31 - 19 28 - 23 28 - 24 29 - 34 19 - 25 24 - 32 22 - 31 23 - 35 23 - 36 24 - 31 17 - 22 30 - 37 19 - 37 23 - 45 17 - 44

N 49 44 42 42 41 39 30 29 25 24 24 23 22 22 21 19 16 15 15 13

TOPSKORER

S

14 gol : Diego COSTA(Chelsea) 13 gol : Zlatan IBRAHIMOVIC (Man United) 12 gol : Alexis SANCHEZ (Arsenal)

DATA FAKTA

LA LIGA SPANYOL 2 0 1 6

-

2 0 1 7

Sevilla Barcelona Atlético Madrid Villarreal Real Sociedad Athletic Club Las Palmas Celta de Vigo Eibar Espanyol Deportivo Alavés Málaga Real Betis La Coruña Leganés Valencia Sporting Gijón Granada Osasuna

M 16 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 16 17 17 17

M S 12 4 11 3 10 5 9 4 8 6 9 2 8 3 6 6 7 3 6 5 5 8 5 7 5 6 6 3 4 5 4 4 3 4 3 3 1 6 1 5

K 0 3 2 4 3 6 6 5 7 6 4 5 6 8 8 9 9 11 10 11

45 36 42 31 26 28 22 27 28 22 21 15 26 20 23 13 24 17 14 16

G - 14 - 21 - 17 - 14 - 12 - 25 - 19 - 24 - 32 - 22 - 23 - 17 - 29 - 29 - 28 - 29 - 32 - 34 - 38 - 37

N 40 36 35 31 30 29 27 24 24 23 23 22 21 21 17 16 13 12 9 8

Play Off Liga Champions

Real Madrid

Liga Champions

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20.

Liga Europa Degradasi

Klasemen Sementara No. Klub

TOPSKORER 13 gol : Lionel MESSI (Barcelona) 12 gol : Luiz SUAREZ (Barcelona) 11 gol : RONALDO (Real Madrid)

DATA FAKTA

SERIE A ITALIA 2 0 1 6

-

2 0 1 7

K 3 4 3 4 4 6 6 6 5 8 8 8 8 10 8 11 10 13 13 11

G 39 - 14 40 - 18 42 - 22 33 - 21 28 - 20 31 - 22 30 - 22 36 - 27 28 - 24 25 - 26 20 - 24 21 - 23 22 - 26 27 - 43 17 - 25 24 - 33 11 - 26 16 - 36 14 - 33 14 - 33

N 45 41 38 37 36 35 33 29 27 25 25 23 23 23 20 18 17 10 9 9

Liga Europa

S 0 2 5 4 3 2 3 5 6 4 4 5 5 2 5 3 5 4 3 6

Play Off Liga Champions

M 15 13 11 11 11 11 10 8 7 7 7 6 6 7 5 5 4 2 2 1

Liga Champions

M 18 19 19 19 18 19 19 19 18 19 19 19 19 19 18 19 19 19 18 18

Degradasi

Klasemen Sementara No. Klub 1. Juventus 2. Roma 3. Napoli 4. Lazio 5. Milan 6. Atalanta 7. Inter 8. Torino 9. Fiorentina 10. Udinese 11. Chievo 12. Genoa 13. Sampdoria 14. Cagliari 15. Bologna 16. Sassuolo 17. Empoli 18. Palermo 19. Crotone 20. Pescara

Barcelona dilarang kehilangan poin lagi demi mengejar Real Madrid dan Sevilla di jornada ke-18 La Liga, tengah malam nanti pukul 23.15 Wita (live beIN Sport 2). Untungnya ambisi pasukan Luis Erique tersebut memenangi laga relatif enteng, lantaran hanya menjamu Las Palmas di Camp Nou.

TOPSKORER 14 gol : Mauro ICARDI (Inter Milan), 13 gol : Edin DZEKO (Roma), Andrea BELOTTI (Torino) 12 gol : Gonzalo HIGUAIN (Juventus) GRAFIS: JOE/MK

EPERTI diketahui hingga jornada ke-17, El Barca berada di peringkat tiga dengan koleksi 35 poin. Lionel Messi dkk tertinggal lima angka dari Real Madrid yang baru melakoni 16 jornada dan satu angka di belakang Sevilla. Sementara Las Palmas ada di posisi kesembilan klasemen dengan torehan 24 poin. Dalam 17 pertemuan kedua kubu di Camp Nou, Barca begitu perkasa tanpa mengalami kekalahan. Tercatat 15 kemenangan berhasil direbut, sedangkan sisanya berakhir imbang. Terakhir kali Barca kalah di kandang atas Las Palmas sejak beberapa dekade silam, tepatnya pada tahun 1986. Pada waktu itu, Las Palmas bisa menang dengan skor 3-0. Saking lamanya, hanya ada tiga pemain Las Palmas sekarang yang sudah lahir ketika mereka menang pada saat itu. Sebagai juara bertahan, Barca tentu ingin menunjukkan kepersaannya kembali atas armada Quique Setien musim ini. Dengan begitu, setidaknya laju mereka hingga pertengahan musim ini yang terlihat tak cukup mengesankan bisa terkikis. Mahfum, dari 17 laga yang telah dijalani, Blaugrana hanya bisa mencatatkan 10 kemenangan. Catatan ini merupakan catatan yang terburuk sejak musim 2017/08. Dan di pertandingan terakhir menghadapi Villarreal, Barca hanya bisa mendapat hasil imbang 1-1. Bagaimanpun, peluang kemenangan lawan Las Palmas terbuka sangat besar. Seperti dikatakan di awal bahwa Blaugrana sangat dominan atas lawannya ini. Musim lalu, ketika Barca menjamu Las Palmas, mereka bisa menang dengan skor 2-1. Apalagi Barca tak memiliki masalah dalam memilih pemain. Tak ada pemain cedera. Sehingga, Barca bisa mengeluarkan kekuatan terbaiknya untuk mengejar kemenangan. Trio MSN (Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar) yang baru saja mengumpulkan 302 gol ketika menghadapi Athletic Bilbao kemarin dipastikan bisa turun sejak menit awal. Ivan Rakitic kemungkinan besar akan kembali dipasang sejak menit awal bersama dengan Sergio Busquets, dan Andres Iniesta. Marc-Andre ter Stegen masih akan menjadi kiper utama dan di depannya akan terdapat empat bek yang akan menjaga pertahanan Barca; Alba, Gerard Pique, Javier Mascherano, dan Sergi Roberto. Di kubu tim tamu, dalam pertandingan nanti tak bisa diperkuat oleh bek yang musim ini bermain cukup bagus Pedro Bigas. Kendati demikian, Las Palmas tengah termo-

SWANSEA CITY

Lionel Messi Barcelona

Kevin-Prince Boateng Las Palmas

BEINSPORT 1

SABTU, 14/01 PUKUL 23:15 Wita

PRAKIRAAN PEMAIN LA LIGA SPANYOL 2016/2017

Macedo

Alba Ter Stegen(gk)

Pique

Mascherano

Iniesta

=KDU

Neymar

Mesa,

NET

LAGA panas akan tersaji di Liberty Stadium, antara Swansea City menjamu Arsenal tengah malam nanti pukul 23.00 Wita (live beIN Sport 1). Kedua tim sama-sama butuh poin penuh pada laga pekan ke-21 Premier League ini. Tuan rumah mengincar

tiga poin untuk bisa lolos dari zona degradasi. Saat ini, Swansea masih terjerembab di posisi ke-19 klasemen. Posisi kedua dari bawah. Sementara Arsenal butuh tiga poin untuk kembali menyodok ke posisi empat besar. Paul Clement selaku pela-

Artiles Gomez

Roberto Messi

Casteliano

Boateng

M

GRAFIS: JOE/MK,FOTO: NET

tivasi tinggi pasca kemenangan atas Atletico Madrid 3-2 pada leg II babak 16 besar Copa del Rey di Vicente Calderon, Selasa (10/1). PERBAIKI PERFORMA Partai La Liga lainnya juga akan menunjukkan Atletico Madrid yang mulai memperbaiki performanya. Kemenangan digurat pasukan Diego Simeone di dua partai beruntun La Liga. Tambahan enam poin didulang Atletico berkat kemenangan 1-0 atas Las Palmas dan 2-0 atas Eibar. Ini membuat Los Colchoneros merangsek ke peringkat keempat klasemen dengan koleksi 31 poin. Namun, Atletico masih rentang disodok Villarreal yang terpaut satu poin di anak tangga kelima dan

dan Real Sociedad yang tercecer dua angka di anak tangga keenam. Atletico mengalami guncangan akibat kalah 2-3 dari Las Palmas pada leg II babak 16 besar Copa del Rey di Vicente Calderon, Selasa (10/1). Beruntung, kemenangan 2-0 pada leg I di markas Las Palmas, sepekan sebelumnya, membuat Atletico berhak ke perempat final. Kendati begitu, Simeone tak mau ada guncangan lagi. Terutama saat menjamu Real Betis di Vicente Calderon, Minggu (15/1) dinihari Wita. Los Colchonero menghajar Betis di enam pertemuan sebelumnya di semua kompetisi. Atletico berpotensi melanjutkan catatan itu karea Betis tak dalam performa terbaiknya sekarang. Armada Victor Sanchez tak stabil.

tih Swansea bisa menurunkan hampir semua amunisi terbaiknya. Termasuk Fernando Llorente, Leroy Fer dan Gylfi Sidgursson. Tiga pemain inilah yang menjadi mesin serangan serangan Swansea. Tiga pemain ini akan jadi tokoh antagonis bagi lini belakang Arsenal. Sementara itu, Lucasz Fabianski di posisi penjaga gawang tentu sudah tidak akan asing lagi dengan barisan depan Arsenal. Pasalnya, ia pernah beberapa musim jadi anak asuh Arsene Wenger. Fabianski akan melawan mantan rekan satu timnya dulu. Sosok yang akan menjadi lawan Fabianski yakni Olivier Giroud. Penyerang asal Prancis ini sedang dalam kondisi yang onfire. Giroud selalu mencetak gol dalam empat pertandingan terakhirnya. Tentu ini membuat kepercayaan dirinya naik. Giroud juga mendapatkan asupan energi baru usai menandatangani kontrak dengan Arsenal. Kontrak baru ini, diyakini akan membuat Giroud [juga Laurent Koscielny dan Francis Coquelin] semakin termotivasi untuk tampil semakin baik. Gol bisa menjadi kado indah dari Giroud untuk merayakan kontrak barunya.(bln)

Dalam enam jornadas terakhir, Betis mengepak tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kekalahan. Dengan torehan 21 poin, Betis tersangkut di anak tangga ke-13. Situasi dipersulit karena Betis gagal menang di lima dari enam lawatan terakhir ke markas para lawannya. Sanchez pun harus memutar keras otaknya untuk mengisi lubang di komposisi starting XI. Bruno dan Petros dipastikan absen karena menjalani skorsing. Sedangkan, Felipe Gutierrez dan Antonio Sanabria masih cedera. Aissa Mandi sudah izin untuk tampil di Piala Afrika 2017 di Gabon. Di sisi Atletico, Simeone kehilangan Augusto Fernandez dan Jan Oblak karena cedera, serta Thomas Partey bermain di Piala Afrika.(bln/cs)

INTER MILAN

Kejar Poin Penting

Arsenal

Varas(gk)

Livaja

Suarez

Rakitic

Lemos,

Viera

Busquets

ARSENAL

Olivier Giroud

4-3-3

M S 16 1 13 5 12 6 13 3 12 5 11 6 8 6 8 5 7 4 6 6 6 6 7 2 6 4 6 4 5 6 4 7 4 4 4 3 4 3 3 4

LAS PALMAS ALMAS

M 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20

Liga Champions

No. Klub 1. Chelsea 2. Liverpool 3. Tottenham 4. ManCity 5. Arsenal 6. ManUnited 7. Everton 8. West Brom 9. Bournemouth 10. Southampton 11. Stoke City 12. Burnley 13. West Ham 14. Watford 15. Leicester 16. Middlesbrough 17. Crystal Palace 18. Sunderland 19. Swansea City 20. Hull City

Play Off Liga Champions Liga Europa Degradasi

Klasemen Sementara

4-3-3

-

BARCELONA

2 0 1 6

B1

UNJUK KEPERKASAAN

DATA FAKTA

PREMIER LEAGUE

SPORTAKULER

CHIEVO VERONA

Menuntut Balas INTER Milan bertekad membalas kekalahan atas Chievo Verona saat bertanding di hadapan pendukungnya sendiri di Giuseppe Meazza dalam lanjutan Serie A gionata ke-20, dinihari nanti Wita. Mahfum, pada giornata perdana musim ini, Inter yang masih dilatih Frank de Boer tumbang 0-2 di kandang Chievo lewat dua gol Valter Birsa. Itu adalah awal dari periode singkat de Boer di Inter, sebelum akhirnya dipecat dan digantikan Stefano Pioli pada 8 November 2016. Bersama Pioli, performa Inter membaik. Mauro Icardi dkk selalu menang dalam empat laga terakhirnya di Serie A (kandang dan tandang). Selain itu, Nerazzurri juga selalu menang dalam lima laga kandang terakhirnya -berbanding terbalik dengan Chievo yang hanya menang sekali dalam lima laga tandang terakhir mereka (S1 K3). Dalam lima laga kandang terakhirnya di Serie A, selain selalu menang, Inter juga mencatatkan tiga clean sheet ketika menaklukkan Crotone 3-0, Genoa 2-0 dan Lazio 3-0. Inter siap memperpanjang streak kemenangan kandang itu dengan melumpuhkan Chievo. Melawan Chievo, Pioli diperkirakan bakal langsung memberi

Mauro Icardi Inter Milan

SKY CALCIO 1

MINGGU, 15/01 PUKUL 03:45 Wita

PRAKIRAAN PEMAIN S E R I E A I TA L I A 2 0 1 6 / 2 0 1 7

INTER MILAN 4-2-3-1 Handanovic; D'Ambrosio, Miranda, Murillo, Ansaldi; Gagliardini, Kondogbia; Candreva, Joao Mario Perisic; Icardi.

4-3-1-2 CHIEVO VERONA Sorrentino; Frey, Dainelli, Gamberini. Gobbi; Castro, Radovanovic, De Guzman; Birsa; Meggiorini, Pellissier.

NET

debut kepada gelandang 22 tahun Italia Roberto Gagliardini yang baru didatangkan dari Atalanta. Gagliardini, yang sudah mengemas dua assist di Serie A musim ini, bisa mengisi posisi '2' dalam skema 4-2-3-1, kemungkinan bersama Geoffrey Kondogbia. Sebagai ujung tombak, striker dan kapten Icardi bakal kembali jadi andalan. Top scorer sementara Serie A 2016/17 dengan torehan 14 gol itu, yang musim lalu mencetak gol tunggal penentu kemenangan Inter atas Chievo di Giuseppe Meazza, bakal didukung oleh trio Ivan Perisic, Joao Mario dan Antonio Candreva. Meski main di kandang, Inter tak boleh meremehkan anak-anak asuh Rolando Maran. Jika ada pemain Chievo yang patut diwaspadai oleh Inter, maka itu adalah Birsa, gelandang serang 30 tahun Slovenia mantan pemain AC Milan yang musim ini sudah dua kali mengoyak gawang Samir Handanovic. Inter butuh performa terbaik para pemainnya, tak terkecuali Jeison Murillo dan Miranda di jantung pertahanan. Jika bisa tampil solid di semua lini, Inter seharusnya mampu menekuk Chievo untuk membalas kekalahan dari giornata pertama dan terus berlari di jalur kemenangan.(bln)


B2

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

NET

ANDALAN: Pierre-Emerick Aubameyang salah satu bintang sepakbola di Eropa akan jadi andalan timnas Gabon pada gelaran Piala Afrika 2017.

Langkah Awal Tuan Rumah Afrika Cup of Nations atau Piala Afrika 2017 akan dimulai pada Minggu (15/1) dinihari Wita. Sebanyak 16 tim nasional terbagi menjadi empat grup bakal saling pukul demi menjadi yang terbaik di ‚Benua Hitam‘ pada edisi ke31 tahun ini.

P

ANTAI Gading sebagai juara bertahan 2016 dan Mesir sebagai tim pengoleksi gelar terbanyak di Piala Afrika (7 gelar) juga lolos ke Gabon.

Enam juara lainnya juga merebut tiket putaran final tahun ini, yakni Maroko (juara 1 kali), Algeria (1), Kamerun (3), Ghana (4), Tunisia (1), dan Republik Demokratik Kongo (2). Ironisnya, tuan rumah Gabon, bukan cuma belum pernah juara, tapi juga memiliki peringkat FIFA paling rendah di antara 15 kontestan lainnya. Les Pentheres berperingkat 108 FIFA atau lima tingkat di bawah Zimbabwe. Gabon bahkan kalah jauh dari peringkat tim debutan Piala Afrika 2017, GuineaBissau, di urutan ke-68 dunia. Sementara Senegal memiliki peringkat dunia terbaik di posisi ke-33. Masuk akal, Sadio Mange dkk menjadi salah satu favorit juara tahun ini. Gabon sendiri tergabung di Grup A

bersama Kamerun, Burkina Faso, dan Guinea-Bissau. Partai pembuka adalah Gabon versus Guinea-Bissau di Stade de l‘Amitie, Libreville berlangsung dinihari nanti Wita. Setelah itu, di tempat yang sama, Kamerun akan bentrok Burkina Faso. Gabon dan Guinea-Bissau tak pernah bertemu sebelumnya meski sama-sama ada di Afrika. Tapi, Gabon berpotensi besar merengkuh tiga poin dari Guinea-Bissau. Pierre-Emerick Aubameyang bakal jadi tumpuan coach Jose Antonio Camacho. Striker berusia 27 tahun ini mengantungi 52 cap dengan mencetak 21 gol. Di level klub, bersama Borussia Dortmund, Aubameyang juga tengah on fire. Ia melesakkan 20 gol dari 22 penampilan di semua kompetisi. Meski begitu, Guinea-Bissau rajutan Ba-

PSG Dekati Bomber Chelsea DIREKTUR olahraga Paris Saint-Germain (PSG) Patrick Kluivert dikabarkan telah menghubungi Chelsea untuk menjajaki menggaet Michy Batshuayi. Sementara itu, Edin Dzeko telah menolak tawaran superbesar dari klub Liga Super Tiongkok, Tianjin Quanjin. Michy Batshuayi sendiri sudah tampil di 12 pertandingan Liga Primer namun belum sekalipun menikmati status starter karena Antonio Conte lebih memilih Eden Hazard sebagai penyerang saat Diego Costa tidak bisa bermain. Chelsea diklaim tidak berminat menjual bomber asal Belgia tersebut yang mencetak tiga gol di ajang turnamen musim ini meski banyak klub yang siap menampungnya. Sementara itu d Edin Dzeko telah menolak tawaran superbesar dari klub Liga Super Tiongkok, Tianjin Quanjin. Klub yang dilatih oleh Fabio Cannavaro itu dikabarkan sempat mendekati Dzeko. Adapun striker AS Roma itu enggan pindah karena alasan keluarga. Menurut Corriere dello Sport, Dzeko mendapat tawaran gaji sebesar €16 juta per musim. Harga tersebut dianggap wajar mengingat Dzeko sudah mencetak 13 gol dalam 17 laga GIallorossi. Gagal mendapatkan Dzeko, Tianjin diyakini mulai mendekati striker Fiorentina Nikola Kalinic.(glc)

Michy Batshuayi NET

Rekor, Madrid Perkasa di 40 Laga! REAL Madrid memperpanjang catatan tak terkalahkan mereka di semua kompetisi menjadi 40 laga beruntun. Catatan tersebut menjadi rekor baru untuk klub Spanyol. Madrid menjaga catatan tak terkalahkannya usai bermain imbang 3-3 dengan Sevilla di leg kedua babak 16 besar Copa del Rey di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (13/1) dinihari Wita. Keberhasilan itu sekaligus mengantarkan pasukan Zinedine Zidane ke perempat final dengan agregat 6-3. Dengan hasil itu, Madrid kini sudah tidak tersentuh kekalahan dalam 40 pertandingan secara beruntun di semua kompetisi. Jika dirinci keperkasaan Los Blancos dapat dilihat dari catatan kemenangannya sebanyak 30 laga dan 10 sisanya memetik hasil imbang. Dengan tidak pernah kalah dalam 40 pertandingan secara beruntun di semua kompetisi, Madrid

menorehkan rekor baru. Madrid kini tercatat sebagai tim Spanyol dengan catatan tak terkalahkan terpanjang. Madrid mematahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Barcelona. Blaugrana sebelumnya memegang rekor tersebut dengan catatan 39 pertandingan tak terkalahkan di musim 2015/2016. Demikian seperti dikutip dari Gracenote. Catatan tak terkalahkan Madrid sempat terancam dalam pertandingan melawan Sevilla. Tim arahan Zinedine Zidane itu sempat tertinggal 2-3 hingga memasuki masa injury time. Tapi Madrid kemudian selamat dari kekalahan berkat gol Karim Benzema di menit ke-93. Hasil ini sekaligus meloloskan Madrid ke babak perempatfinal Copa del Rey dengan keunggulan agregat 6-3. Tim tuan rumah yang tampil sangat agresif unggul lebih dulu melalui gol bunuh diri Danilo pada menit kesepuluh. Madrid baru bisa menyamakan ke-

dudukan pada menit ke-48 melalui aksi individu Marco Asensio. Tapi, gol Stevan Jovetic pada menit ke-53 membawa Sevilla memimpin 2-1. Sevilla kemudian memperbesar keunggulan mereka menjadi 3-1 lewat gol Vicente Iborra pada menit ke77. Saat Sevilla makin bersemangat untuk menyamakan agregat, Madrid justru bikin gol kedua melalui penalti Sergio Ramos pada menit ke83. Dengan sisa waktu yang sudah amat tipis, Sevilla berusaha untuk tak langsung menyerah. Namun, justru Madrid yang bisa menyamakan kedudukan menjadi 3-3 melalui gol Karim Benzema di injury time. ”Pertandingannya sangat rumit. Sevilla bermain luar biasa dan pantas mendapat lebih dari pada imbang. (Sementara) Kami sangat menderita, dan kami harus menderita lagi di sini hari Minggu di depan fans ini,“ ujar Zidane seperti dikutip dari Marca.(nds/dts)

ciro Cande tak bisa dianggap enteng. Djurtus melaju ke putaran final di Gabon dengan menyingkirkan Kongo, Zambia, dan Kenya di kualifikasi. Yang mengherankan, Cande memanggil sejumlah pemain muda yang minim pengalaman di level internasional. Pemain Top Sejatinya Libya yang jadi tuan rumah event ini. Tapi karena negara tersebut masih terdapak perang yang berkecamuk, pada 2014 dibuat keputusan kalau tuan rumah dipindahkan ke Gabon. Gabon pada 2012 lalu menjadi tuan rumah bersama Piala Afrika dengan Equatorial Guinea. Digelar mulai 14 Januari sampai 5 Februari, Piala Afrika dirasa sering menyusahkan klub-klub Eropa yang harus me-

relakan pemainnya pergi maksimal sampai satu bulan lamanya. Keterlibatan banyak pemain top yang bermain di Eropa membuat event ini kerap memaksa penggila bola di seluruh dunia memberikan perhatiannya. Salah satunya adalah Riyad Mahrez. Setelah musim yang luar biasa bersama Leicester City, meraih penghargaan Pemain Terbaik PFA dan jadi pemain Terbaik Afrika 2016, Mahrez kini ditunggu kontribusinya untuk mengantar Aljazair meraih hasil terbaik. Pemain top lain yang dinantikan penampilan dan golnya adalah Pierre-Emerick Aubameyang, mesin gol utama Borussia Dortmund dalam beberapa musim terakhir. Ada juga Sadio Mane yang jadi salah satu inti kekuatan Liverpool musim ini.(cs/idr)

Kembali Sebagai Lawan, Stones Merasa Aneh JOHN Stones akan kembali ke Goodison Park untuk pertama kalinya sejak berkostum Manchester City. Bagi Stones, pulang ke rumah lamanya sebagai lawan akan memunculkan perasaan aneh. Stones, 22 tahun, meninggalkan Everton dan bergabung dengan City pada musim panas lalu. Dia menjadi bek Inggris termahal lantaran nilai transfernya yang mencapai 47,5 juta poundsterling. Sejak pindah ke City, Stones telah sekali menghadapi Everton, yaitu saat mantan klubnya itu bertandang ke Etihad Stadium pada bulan Oktober 2016 lalu dalam laga yang berakhir imbang 1-1. City akan gantian mendatangi Goodison Park pada Minggu (15/1) mendatang. Perasaan Stones campur aduk menghadapi laga tersebut. ”Ada emosi yang campur aduk. Saya

John Stones NET

punya banyak teman di sana. Saya bermain pada banyak pertandingan untuk Everton dan banyak anggota keluarga saya mendapatkan teman

di sana. Jadi, ini adalah sebuah momen besar bagi mereka, seperti halnya bagi saya,“ ujar Stones dalam wawancara dengan Sky Sports. ”Rasanya akan aneh. Saya yakin setiap pemain yang kembali untuk pertama kalinya untuk menghadapi mantan klubnya akan merasa begitu,“ kata Stones. Stones direkrut Everton dari Barnsley pada Januari 2013 dengan nilai transfer 3 juta poundsterling. Dia tampil pada 95 pertandingan selama memperkuat The Toffees. ”Itu adalah masa yang sangat penting dalam karier saya. Saya benar-benar menikmati waktu saya di sana, tak bisa mengatakan satu pun hal buruk soal itu. Itu menjadikan saya sebagai pemain seperti sekarang. Saya cuma bisa berterima kasih kepada semua orang di sana,“ kata Stones.(mfi/dts)

Ke Perempatfinal, Milan Tantang Juve AC Milan menapak ke perempatfinal Coppa Italia usai menyingkirkan Torino pada babak 16 besar, Jumat (12/1) dinihari Wita. Milan akan bertemu dengan Juventus pada perempat final di Turin pada 25 Januari atau satu hari setelah Napoli versus Fiorentina di San Paolo. Pada laga yang berlangsung di San Siro kemarin, I Rossoneri sempat tertinggal 0-1 lebih dulu lewat gol Andrea Belotti pada babak I. Namun, Milan membalikkan keadaannya hanya dalam kurun 2,5 menit lewat gol Juraj Kucka dan Giacomo Bonaventura. Bonaventura makin membuktikan dirinya sebagai pemain paling bersinar di Milan musim ini. Ia menjadi satu-satunya pemain I Rossoneri yang membuat gol di tiga kompetisi.

Giacomo Bonaventura NET

Ini juga jadi kelima Bonaventura memberikan assist dan mencetak gol dalam satu pertandingan musim

ini. Empat kali ia melakukannya di Serie A. ”Kami memulai dengan sedikit lambat. Dan, kami tak memindahkan bola dengan cepat,“ kata Bonaventura. ”Kemudian di babak II, kami menunjukkan kualitas. Sekarang kami akan berhadapan dengan Juventus. Ini akan menjadi sebuah pertandingan sulit. Tapi, kami akan melakukan yang terbaik untuk mengalahkan mereka. Tak masalah di mana kami bermain. Tapi, bermain di depan, saya bisa mencetak lebih banyak gol,“ pungkasnya. Melawan Juventus merupakan yang kedua musim ini. Sebelumnya kedua tim bertemu di Piala Super Italia di Doha, Qatar, pada Desember lalu. Di laga itu Rossoneri keluar sebagai juara dengan kemenangan lewat adu penalti.(cs/idr)


SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

K ONI Banjarmasin Upayakan Dana KOMITE Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Banjarmasin terus mengupayakan agar bisa mendapatkan dana tambahan untuk menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Tabalong. Pasalnya, dana bantuan hibah dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Banjarmasin sebesar Rp 5 Miliar dinilai masih sangat kurang. Apalagi KONI Banjarmasin membidik target juara umum dengan estimasi 125 medali emas di Porprov nanti. Selain itu kontingen Banjarmasin merupakan kontingen terbanyak di Porprov nanti, setidaknya 500 atlet plus pelatih serta official akan mengisi daftar kontingen Kota Seribu Sungai. Tentunya, persiapan kontingen yang besar itu memerlukan dana yang cukup besar, agar kontingen Banjarmasin bisa melakukan persiapan secara maksimal dan tentunya bisa memenuhi target juara umum. Salah satu upaya untuk mendapatkan dana tambahan itu, KONI Banjarmasin rencananya akan melakukan audiensi dengan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banjarmasin terutama komisi yang berkaitan dengan olahraga. Menurut Ketua umum KONI Banjarmasin Drs H Djumadri Masrun MM, direncanakan audiensi dengan Anggota DPRD Banjarmasin itu akan dilakukan pada Rabu (18/1). Djumadri mengatakan, setelah melakukan audien dengan DPRD Banjarmasin direncanakan KONI Banjarmasin bersama beberapa anggota DPRD Banjarmasin akan bersilaturrahmi dengan Walikota Banjarmasin Ibnu Sina..(edyansyah)

K emenpora Sampel B DEWAN Disiplin Antidoping Kemenpora pada PON XIX dan Peparnas XV Jawa Barat menyatakan akan segera menyurati 14 atlet PON XIX-Peparnas XV yang dinyatakan positif doping berdasarkan hasil pemeriksaan di National Dope Testing Laboratory, India. Ketua Dewan Pengawas, Cahyo Adi mengatakan, isi surat tersebut adalah menanyakan kesediaan atlet apakah yang bersangkutan menerima hasil tes atau memilih untuk membuka sampel B, sampel urine cadangan yang memang sengaja disiapkan jika ada atlet yang keberatan dengan keputusan doping. "Surat akan kami kirimkan Senin (16/1). Jika setuju dan menerima hasil sampel A yang menyatakan mereka doping, maka akan diteruskan ke pelaksanaan sidang," tutur Cahyo di Gedung PP Pusat Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dan Kesehatan Olahraga Nasional (PP-ITKON) Kemenpora, Jakarta. Dia melanjutkan, kalau seandainya atlet mau memastikan sampel B, Dewan mempersilakan atlet membuka segel sampel tersebut di India dan memberikan tenggat waktu sampai sekitar tiga minggu. Namun, semua biaya uji sampel B itu harus ditanggung secara pribadi oleh atlet. "Total biayanya sekitar 330 dolar AS. Kalau sampel B masih positif doping, artinya dia tetap diproses. Akan tetapi jika negatif, tindakan pendisiplinan dihentikan," tutur Cahyo. Pelaksanaan sidang sendiri ditargetkan berjalan dalam tiga minggu ke depan atau di bulan Februari. Di sana atlet akan ditanyai alasannya menggunakan zat-zat terlarang, apakah sengaja, tidak tahu, atau ada paksaan dari pihak-pihak tertentu.(ant)

SPORT BANUA

B3

KESEMPATAN TEMBUS DIVISI UTAMA Klub Amatir Kalsel Diminta Melakukan Persiapan Menghadapi Linus 2017 Asprov PSSI Kalsel sudah mendapatkan legalitas dari Pemerintah, artinya sepakbola nasional kembali normal. Wartawan: Edyansyah/MK

K

EDYANSYAH

LINUS 2016: Peseban Banjarmasin saat tampil pada putaran nasional Linus 2016 di Jawa Tengah.

OMPETISI sepakbola nasional mulai dari liga profesional tertinggi di tanah air ini yakni Indonesia Super League (ISL) akan kembali secara resmi. Tak hanya liga profesional, PSSI juga akan kembali menggulir liga amatir sampai kompetisi kelompok umur juga akan digelar di antero tanah air ini tahun ini. Sekretaris Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Kalsel Baktiansyah menuturkan, dipastikan semua kompetisi sepakbola di tanah air berbagai jenjang akan digelar. “Hasil Kongres APSSI lalu, semua kompetisi atau liga akan kembali digulir secara resmi, baik itu liga ISL, Divisi Utama, maupun Linus (Liga Nusantara) untuk klub amatir,” ujarnya, Jumat (13/1). Khusus klub amatir di Kalsel peserta Linus 2017, Bakti berharap bisa mempersiapkan tim secara sejak dini, walaupun sejauh ini belum ditetapkan jadwal Li-

nus secara nasional. Pasalnya tambah Bakti, Linus tahun ini sudah diberlakukan sistem promosi dan degradasi menuju Divisi Utama, kasta kedua tertinggi sepakbola Indonesia. “Mulai tahun ini Linus sudah ada jenjangnya menuju Divisi Utama. Jadi bila ada klub amatir di Kalsel yang ingin promosi menuju Divisi Utama hendaknya mempersiapkan tim sejak dini, sebab Linus dipastikan akan digelar,” ujarnya. Bakti berharap, ada salah satu klub amatir di Kalsel yang bisa promosi menuju Divisi Utama. Untuk menambah wakil sepakbola Kalsel dipanggung tertinggi sepakbola nasional. “Sejauh ini hanya dua klub yang berada di kasta tertinggi, Barito Putera di ISL dan Martapura di Divisi Utama, kami berharap ada klub atau kesebelasan di Kalsel yang bisa menembus Divisi Utama,” tandasnya. Apalagi ujar Bakti, melalui jenjang Linus memudahkan klub atau kesebelasan untuk bisa tampil di liga profesional, sebab tak banyak jenjang yang harus dilalui. “Ini kesempatan yang sangat bagus, sebab hanya melalui satu jenjang kompetisi, khawatir kedepannya sistem sepakbola amatir di kembali seperti dahulu seperti era Divisi III, II dan I,” katanya.()

Drum Band Absen di Kejurnas BANJARMASIN, MK- Setelah gagal meraih tiket menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat (Jabar) 2016 lalu, Persatuan Drum Band Indonesia (PBDI) Kalsel belum membuat program latihan. Dampaknya PBDI Kalsel tak bisa mendelegasikan tim drum band Kalsel pada Kejuaraan Na-

sional (Kejurnas) yang digelar di Lampung 8-13 Februari nanti. “PDBI Kalsel absen pada Kejurnas di Lampung, karena kami belum ada persiapan setelah tampil pada Pra-PON 2015 lalu,” ujar Ketua Harian PDBI Kalsel Abdul Wahid, Jumat (13/1). Wahid mengatakan, bisa saja PDBI Kalsel mendelagasikan tim

drum band Kalsel pada Kejurnas itu, namun khawatir tim drum band Kalsel tak mendapatkan hasil yang memuaskan. Pasalnya, PBDI Kalsel belum mempersiapkan tim drum band Kalsel, sejauh ini personil tim drum band Kalsel melakukan latihan di klub drum bandnya masing-masing.

“Ongkos memberangkatkan tim drum band cukip besar, jika tak mendapatkan hasil yang memuaskan akan sangat rugi, makanya lebih baik absen,” ujarnya. Wahid mengungkapkan, PBDI Kalsel rencananya akan melakukan persiapan usai Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Tabalong. PDBI Kalsel akan merombak

personil tim drum band Kalsel yang akan dipersiapkan untuk menghadapi even tahun depan sekaligus Pra-PON 2019 termasuk PON XX Papua 2020. “Porprov nanti kami akan mencari generasi pemain drum band Kalsel yang akan dipersiapkan menghadapi Pra-PON dan PON,” ujarnya.(edyansyah)

Sarankan Sewa Senjata BANJARMASIN, MK- Keluhan Perbakin Banjarmasin mengenai minimnya senjata yang dimiliki untuk persiapan menghadapi Porprov mendapat respon dari Ketua KONI Banjarmasin Djumadri Masrun. Ia menuturkan, Perbakin bisa mencari jalan lain dengan menyewa senjata untuk memenuhi kebutuhan latihan. “Untuk sementara kita sarankan mereka pinjam senjata atau menyewa. Begitu pula untuk cabang olahraga lainnya yang masih kekuarangan fasilitas latihan,” katanya. Djumadri menegaskan, KONI Banjarmasin tetap akan berupaya mencari dana tambahan untuk kebutuhan Porprov. “Sebagai induk organisasi olahraga di Banjarmasin tidak tinggal diam. Kita tetap berusaha mencari solusi agar dana Porprov bisa terpenuhi dengan baik,” katanya. Djumadri kembali menegaska, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Pemkot Banjarmasin terkait minimnya anggaran KONI Banjarmasin. “Walikota Banjarmasin Ibnu Sina pun mulai memikirkannya,” ucapnya.(mahmud husein) MAHMUD HUSEIN/MK

DULANG EMA: ISSI Banjarmasin menyiapkan sepuluh pebalap untuk mendulang medali emas pada Porprov X di Tabalong.

ISSI Banjarmasin Siapkan Sepuluh Pebalap BANJARMASIN, MK- Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Banjarmasin akan mengirimkan sepuluh atlet untuk berkompetisi di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X yang akan digelar di Tabalong. Setidaknya, sepuluh atlet yang dipersiapkan ISSI Banjarmasin menghadapi Porprov X merupakan atlet muda berbakat yang siap bersaing dengan atlet-atlet kabupaten/kota se-Kalsel yang selama ini dibina. “Menghadapi Porprov X Tabalong, ISSI Banjarmasin sudah menyiapkan sepuluh pebalap. Rencananya kita turun di setiap nomor yang dipertandingkan,” ucap Ketua Umum ISSI Kota Banjarmasin Edi Wibowo kepada Media Ka-

limantan, kemarin. Ia menyebutkan, pada pelaksanaan Porprov tahun ini, pihaknya bertekad meningkatkan prestasi balap sepeda Banjarmasin dari pelaksanaan Porprov dua kali sebelumnya yakni Porprov VIII Kotabaru dan Porprov IX Kabupaten Banjar. “Tekat kita mendapatkan medali emas sebanyak-banyaknya. Paling tidak, setengah dari seluruh atlet yang kita turunkan di Porprov nanti. Sebab, kita juga ingin membuktikan bahwa olahraga sepeda di Banjarmasin berkembang pesat,” katanya. Edi menyebutkan target medali emas bisa disumbangkan di nomor Track Fixie dan Road Bike karena delapan pebalap yang disiapkan. Namun,

untuk nomor Mountain Bike (MTB) hanya dua atlet namun keduanya wajib medali emas. “Tapi kita berharap untuk nomor track dan road bike bisa menyumbangkan medali emas. Sebab, peluang untuk mendapatkannya cukup besar. Jadi tidak hanya tertahan di medali perak dan perunggu,” tandasnya. Ia menambahkan, target medali yang sudah ditentukan itu merupakan hasil evaluasi yang dilakukan setelah mengikuti Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) sepeda di Banjarbaru, beberapa waktu lalu. “Melihat peta kekuatan seluruh daerah, kami optimistis hasil Porprov di Tabalong nanti lebih baik dari hasil kejuaraan sepeda di Banjarbaru,” ujarnya.(mahmud husein)


B4 T abalong Satgas Saber Pungli Segera Dilantik SATUAN Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Kabupaten Tabalong akan dikukuhkan oleh Bupati Tabalong Anang Syakhfiani. Anggota Satgas Saber Pungli sendiri terdiri dari Polres, TNI, Kejaksaan dan Pemkab Tabalong sendiri. "Kita akan kukuhkan Satgas Saber Pungli ini pada hari Senin nanti," ujar bupati saat Rakor Satgas Pungli, baru-baru tadi. Dibentuknya satgas ini merupakan peringatan bagi para pemain pungli yang ada di Kabupaten Tabalong karena dengan adanya Satgas Saber Pungli ini nanti semua pelaku pungli akan disapu bersih. “Hal ini sudah jelas sangat merugikan masyarat, terlebih masyarakat awam yang kebanyakan tidak mengetahui prosedur,” sebutnya. Dalam pelantikannya nanti pemkab akan menghadirkan seluruh stakeholder yang terkait pelayanan kepada masyarakat. Dengan adanya Satgas Saber Pungli di Tabalong, Bupati Anang memastikan kehadiran Satgas ini bukan untuk mencari korban, tapi yang paling utama adalah untuk pencegahan terjadinya pungli di wilayah Tabalong. Khusus untuk jajaran Pemkab Tabalong, dikatakan Anang pihaknya sudah melakukan evaluasi dan identifikasi terhadap instansi pelayanan-pelayanan yang berpotensi terhadap pungli. Termasuk antisipasi semua kantor baik di perkotaan hingga desa diintruksikannya membuat spanduk bebas pungli dengan memasang foto Kepala SKPD atau kantor yang bersangkutan. “Jadi bila ada di kantor tersebut ditemukan pungli, maka yang terlebih dahulu ditindak adalah pimpinannya,” katanya lagi. Terpisah Kapolres Tabalong, AKBP Hardiono mengatakan pihaknya akan sangat mendukung keberadaan Satgas saber pungli ini. "Dengan adanya Satgas Saber Pungli ini, maka sapu bersih terhadap kegiatan pungli pasti akan dilaksanakan," ujarnya. Namun sebagai pelaksana Satgas Saber Pungli Tabalong, Hardiono mematikan Satgas terlebih dahulu mengupayakan tindakan pencegahan sebelum melakukan tindakan. Bila memang tindakan pencegahan atau peringatan agar tidak pungli diindahkan, maka pastinya satgas akan sikat para pelaku pungli tersebut.(herry)

KALIMANTAN SELATAN

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Pelaku Bisnis Warung Makan Menjerit Harga Cabai dan Ayam Mahal Selain harga cabai yang kini semakin melangit. Harga ayam juga ikut melambung tinggi di pasar agro bisnis HST. Wartawan: Adiyat/MK

T

INGGINYA harga ayam ini lumayan memusingkan para pedagang makanan yang biasanya menjadikan ayam sebagai menu utama warung makan.

Mereka terpaksa mengurangi porsi atau meniadakan menu ayam pada menu masakan lainnya. "Harga ayam ini yang tinggi ini mulai berdampak bagi kami para pelaku warung makan. Karenanya kami terpaksa harus memotong kecil ayam yang dijual karena mahalnya harga ayam dan tidak jarang terpaksa meniadakan ayam pada menu di warung makannya," ucap Mia. Saat ini, harga ayam daging di pasar Agro Bisnis Barabai yang biasanya berkisar Rp 30-35 ribu per

kilogram kini dijual dengan kisaran Rp 60 ribu per kilogram. Dia berharap harga ayam di HST cepat stabil, karena ayam adalah salah satu lauk pauk yang lumayan diminati di masyarakat "Kalau begini terus tentunya kami pengusaha warung makan semakin dibuat bingung dengan kondisi seperti ini," jelasnya. Demikian pula dengan tingginya harga cabe di pasaran. Sebagian pedagang terpaksa menurunkan kualitas cabai pada bahan baku makanan. Di pasar Agrobisnis Barabai, harga cabai mencapai kisaran Rp

150.000 per kilogram. Akibatnya, mulai berdampak pada para pedagang yang menjual makanan, karena cabai merupakan salah satu bumbu yang menjadi pelengkap dalam bahan baku makanan yang mereka jual. Seorang pedagang makanan, Bayah mengaku, terpaksa menaikkan harga makanan yang dia jual. "Apabila mengurangi cabainya saja kualitas makanan yang dijual bisa menurun dan mungkin akan membuat pembeli jera," ucapnya. Berbeda dengan ibu Miah, guna mengantisipasi mahalnya harga cabai ini dia terpaksa menurunkan kualitas

Gudang Pengeringan Bawang Merah akan Dibangun RANTAU, MK- Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Tapin akan menambah gudang untuk pengeringan bawang merah dalam rangka menampung hasil produksi bawang merah yang akan di panen dari pertani. Sekretaris Distan Tapin Wagimin SP mengatakan, penambahan gudang pengeringan bawang merah ini sesuai dengan permintaan Bupati Tapin saat kedatangan Menteri Pertanian RI ke Tapin di Desa Purut Kecamatan Bungur untuk menghadiri panen bawang merah akhir tahun lalu. Kementan RI melihat produksi bawang merah di Tapin berhasil sehingga perlu gudang pengeringan. Pembangunan gudang ini sendiri akan dialokasikan pada tahun 2017. Dikatakan Wagimin, gudang pengeringan bawang merah tersebut nantinya dilengkapi alat pemanas untuk menjaga kesatabilan suhu bawang. Menurut Wagimin keberadaan gudang ini sangat penting untuk menam-

GUDANG BAWANG: Bupati Tapin HM Arifin Arpan bersama Kepala Dinas Pertanian Provinsi Kalsel H Fathurrahman saat melakukan peninjauan gudang pengeringan bawang merah di Desa Harapan Masa. DILLAH/MK

pung produksi bawang merah dalam skala lebih besar. Selain itu juga, gudang bisa digunakan untuk menyimpan bibit agar pada masa tanam tidak lagi mencari bibit keluar daerah. “Jadi dengan dibangunnya gudang penyimpanan sekaligus pengering tentunya

untuk kebutuhan bibit tetap ada tidak perlu lagi mencari keluar daerah,” katanya. Wagimin mengaku belum mengetahui rincian bantuan yang akan disalurkan untuk pembangunan gudang. Meski demikian pihaknya akan menyiapkan desain dan lahannya.(dillah)

Tapin Pacu Tanam Cabe dan Bawang Merah RANTAU, MK- Awal Tahun 2017 ditandai dengan inflasi yang sangat tinggi terhadap beberapa komoditas pertanian yaitu cabe dan bawang merah. Di beberapa pasar tradisional di wilayah Indonesia, harga cabe bahkan melambung mencapai Rp 200.000 per kilogram. Tingginya permintaan pasar akan bawang dan cabe tidak didukung dengan kemampuan produksi yang tidak merata di wilayah Indonesia. Di Kalimantan Selatan sendiri harga cabe dan bawang juga ikut naik. Di beberapa pasar tradisional di Kota Banjarmasin misalnya, harga cabe berada pada kisaran Rp 120.000 per kilogram. Tingginya harga dua komoditas pertanian tersebut, membuat Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM mencoba untuk menggarap dan mengembangkan tanaman cabe dan bawang merah di wilayahnya. Pemerintah Kabupaten Tapin bahkan telah menetapkan dua desa untuk dijadi-

kan percontohan budidaya bawang dan cabe. Untuk buidaya bawang merah ditetapkan di Desa Pampain Kecamatan Bungur dengan lahan seluas 126 hektar. Sedangkan untuk tanaman cabe dikembangkan di Desa Hiyung Kecamatan Tapin Tengah dengan luas lahan 172 hektar. Hasil dari budidaya kedua komoditas tersebut ternyata luar biasa menggembirakan. “Produksi bawang merah yang sudah kita kembangkan dari seluas 126 hektare mampu menghasilkan produksi 555 ton bawang merah, hal ini tidak kalah tinggi produksinya dengan yang ditanam di daerah Brebes sebagai penghasil bawang merah di Pulau Jawa,” katanya. Begitu pula dengan cabe yang ditanam di Desa Hiyung Kecamtan Tapin Tengah mampu menghasilkan varietas cabe yang paling pedas di Indonesia tingkat kepedasannya 17 kali lebih pedas dibanding cabe sejenis lainnya. Petani di Desa Hiyung bahkan mampu mempro-

duksi 2.964 ton dari luasan yang ditanam 172 hektar. Selanjutnya untuk tahun 2017 ini, pemerintah Kabupaten Tapin melalui dinas pertanian setempat memperbanyak luas lahan untuk pengembangan bawang merah sekitar 400 hektar yang akan dikembangkan di beberapa wilayah di Kabupaten Tapin. Kemudian untuk tanaman cabe dikembangkan lagi seluas 126 hektar yang tersebar di Desa Hiyung, Desa Sungai Rutas dan Desa Miawa Kecamatan Piani dengan memanfaatkan lahan-lahan tidur untuk ditanami cabe sebagaimana arahan dari Menteri Pertabnian RI untuk lebih banyak menanam cabe. “Ke depan dengan didukung iklim, kedua komoditas tersebut akan terus dikembangkan sebagai sektor utama perekonomian di daerah ini, karena 60% lebih daerah Tapin adalah rawa pasang surut,” pungkasnya.(dillah)

cabai yang biasa dia gunakan. "Biasanya menggunakan cabe rawit kualitas super, namun kini terpaksa menggunakan cabe tiung atau cabe rawit yang sudah apkir atau yang kualitas sudah disortir," ujarnya. Para pedagang makanan berharap, harga cabai dan ayam segera turun karena bila hal ini berlarut-larut maka akan berdampak pada roda perekonomian mereka. Di satu sisi mereka ingin mempertahankan kualitas masakan mereka namun, di sisi lain para pembeli mengharapkan mereka bisa membeli makanan dengan harga yang murah.()

Polres Tapin Gagalkan Peredaran 100 Ribu Zenith RANTAU, MK- Satuan Narkoba Polres Tapin kembali menggagalkan peredaran sebanyak 100.000 obat daftar G Canophen/Zenith dengan jenis super quality. Hal itu terungkap dalam gelar perkara yang digelar Polres Tapin, Jumat (13/9) sore. Penangkapan pelaku diduga pengedar M Ridha Erfansyah bin Haji Mahyudin Noor (39) tahun warga Jl Pangeran Antasari No 15 Kelurahan Antasari Kecamatan Amuntai dengan membawa zenith dari Banjarmasin menuju Amuntai Kabupaten HSU pada hari Selasa 10 Januari 2017 sekitar pukul 15.00 wita. Barang bukti 5 kardus berisikan Carnophen atau Zenith sebanyak 100.000 butir, 1 hf dan 1 unit mobil Daihatsu Luxio warna putih plat DA 7362 BH. Kapolres Tapin AKBP Zulkifli Ismail mengatakan, penangkapan berawal dari informasi masyarakat bahwa ada peredaan zenith melintas di wilayah Tapin. Informasi warga tersebut ternyata benar. Di Jl A Yani Km 80 Binuang tepatnya dekat jembatan layang, aparat satuan Narkoba Polres Tapin langsung bergerak melakukan pencegatan. Setelah diperiksa bawaan dalam mobil terdapat 5 kardus berisikan obat Carnophen atau ZENITH. Petugas mengamankan pelaku yang membawa zenit diketahui M Ridha Erfansyah untuk dilakukan penggeledahan serta pengecekan ijin surat menyurat peredaran obat tersebut. Ternyata pria berusia 39 tahun ini tidak memiliki ijin dan langsung saja aparat mengamankan pelaku. Kapolres peredaran obat

terlarang menjadi perhatian dan proritas Polres Tapin untuk membasmi dan memberantas kepada pengedar, karena akibat Penggunaan obat terlarang ini dapat mengakibatkan terjadinya tindak pidana, baik itu perkelahian, pemerkosaan dan lain sebagainya bahkan penggunanya pun dari berbagai kalangan dari anak-anak samapi orang dewasa. “Kami akan terus membasmi habis dan mencari para peredaran obat terlarang ini untuk meneyelamatkan gerasi muda agar terhindar dari ketergantungan mengkonsumsi obat haram ini,” tegasnya. Polres Tapin, ungkapnya, akan menumpas habis perderaan bat daftar G maupun narkotika lainnya dan akan memberikan pembelajaran kepada ke sekolah SD, SMP dan SMA/sederajat memberikan sosialisasi larangan menggunakan narkoba termasuk Carnophen/Zenit serta ancaman hukumnannya. Ditegaskan Kapolres penangkapan ini merupakan yang terbesar di temukan setelah beberapa waktu lalu berhasil mengamankan 64 ribu Zenith dari satuan narkoba Polres Tapin. Wakapolres Tapin Kompol Rizali menambahkan, pelaku mengaku hanya sebagai kurir antar barang saja dengan upah Rp 500 ribu rupiah sekali antar. “Jadi Pelaku hanya mengambil barang pesanan dengan upah Rp 500 ribu rupiah sekali antar,” tambahnya. Adapun barang didapat melalui pesanan Surabaya dikirim melalui jalur ekspedisi tujuan Banjarmasin, kemudian si pelaku mengambil dengan sewa mobil untuk mengantar ke Amuntai.(dillah)

Seluruh ASN Tanbu Jalani Tes HIV

HUMAS TANBU

LEMKARI: Gubernur Kalimantan Selatan menghadiri acara penataran pelatih, gashuku serta ujian DAN Lemkari Regional Kalimantan tahun 2017.

Gubernur Buka Ujian DAN Regional Kalimantan BATULICIN, MK- Pengurus Daerah (Pengda) Lembaga Karate-Do Indonesia (Lemkari) Kalsel mengelar penataran pelatih, gashuku serta ujian DAN Regional Kalimantan tahun 2017. Acara tersebut digelar mulai 13-15 Januari 2017 di Halaman Mako Brimob Tanah Bumbu dengan jumlah peserta 167 Orang. Acara yang dibuka langsung

oleh Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin itu juga dihadiri oleh Ketua Dewan Gashuku Lemkari Pusat, Irwasda Polda Kalsel, Bupati Tanah Bumbu Mardani H. Maming, Kapolres AKBP Kus Subiyantoro SIk, Danki Brimob, Dandim Letkol Czi Andy Setyawan, Wakil Ketua DPRD, serta Kepala SKPD yang ada ruang lingkup Ka-

bupaten Tanah Bumbu. Dalam sambutannya Gubernur menilai pembinaan dan pengembangan olahraga karate di Kalimantan Selatan masih bermasalah. Oleh Karena itu pembinaan dan pengembangan karate-do harus ditingkatkan terutama melalui pola pembinaan yang berjenjang dan latihan yang teratur sehin-

gga pola pembinaan menjadi penting untuk prestasi. “Bantuaan semua pihak sangat diharapkan, terutama pengusaha untuk turut membantu atlet kita untuk peningkatan prestasi, karena dengan pembinaan yang baik tentu akan memudahkan prestasi yang akan dicapai, terutama karate-do,” katanya.(norman)

BATULICIN, MK- Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Tanbu bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Tanbu melaksanakan kegiatan tes HIV bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Tanbu. Pemeriksaan HIV dilaksanakan Jumat(13/1) di Kantor Bupati Tanbu dengan sasaran ASN di SKPD Satpol PP, Pemadam Kebaran Tanbu, Bagian Umum serta Protokol Setda Tanbu. Koordinator KPA Tanbu, Yamin Badrun mengatakan, pemeriksaan HIV bertujuan untuk mengetahui secara dini kalau ada penularan HIV pada seseorang. “Kegiatan pemeriksaan tes HIV bagi ASN dan pegawai di seluruh SKPD Pemkab Tanbu ini berdasarkan persetujuan dari Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming yang juga Ketua KPA Tanbu,” kata Yamin Badrun seraya mengatakan kegiatan ini untuk mendukung

tercapainya Visi Misi Bupati Tanah Bumbu yaitu Tanah Bumbu Sehat yang dimulai dari ASN Pemkab Tanbu. Dikatakan Yamin Badrun, kegiatan VCT Mobile Pemeriksaan Sampel Darah dilaksanakan sejak bulan Desember 2016 yang lalu. Hingga saat ini sudah 23 SKPD yang pegawainya dilakukan pemeriksaandengan total pegawai yang memeriksakan diri sebanyak 787 orang. Pemeriksaan ini tidak hanya dilakukan pada SKPD Pemkab Tanbu saja namun juga akan dilaksanakan pemeriksaan hingga ke sekolah-sekolah dengan sasaran Tenaga Pendidik atau Guru. “Setelah SKPD kita akan lanjut pemeriksaan ke kecamatan dan sekolah-sekolah,” sebutnya. Pemeriksaan tes HIV ini sifatnya tidak ada paksaan atau sukarela dan hasil tes akan diberitahukan kepada yang bersangkutan dengan kerahasiaan hasil tes sangat dijaga. Menurutnya, jika ada

yang positif HIV, pihaknya melanjutkan pada tahap pemeriksaan berikutnya dengan menggunakan CD4 untuk mengetahui tingkatan HIVnya. Apakah sudah masuk tahap fase AIDS atau belum. Jika masuk fase AIDS akan ditangani dengan segera. Sementara itu, Bupati Tanbu Mardani H Maming berharap semua pimpinan SKPD untuk dapat mensukseskan dan membantu petugas pelaksana VCT Mobile yang akan mengunjungi SKPD untuk pemeriksaan sampel darah atau tes HIV secara sukarela. Pemeriksaan sampel darah untuk mengetahui HIV disambut positif oleh Eva salah satu ASN Tanbu. Menurutnya pemeriksaan secara dini sangat penting dilakukan mengingat HIV bisa menyerang siapa saja. “Penting untuk memeriksakan diri dan mendeteksi secara dini karena penyebab terserangnya penyakit HIV bisa melalui apa saja ataupun tidak sengaja,” katanya.(norman)


KALIMANATAN SELATAN

B5

SABTU, 14 JANUARI 2016/15 RABIUL AKHIR 1438 H

K otabaru

Perangi Narkoba

PEREDARAN narkoba dan obat-obatan daftar G kian memprihatinkan. Perang terhadap barang haram tersebut, harus dilakukan seluruh lapisan masyarakat, bukan hanya aparat penegak hukum saja. Kamis (12/1), Saat melakukan operasi rutin, Polsek Kelumpang Hulu, Kotabaru, mengamankan Ansar Budiman dan Hamka, keduanya warga Tanah Bumbu, membawa 100 boxs atau 10 ribu butir carnophen. "Pelaku kami amankan di Polsek Kelumpang Hulu, untuk proses lebih lanjut," katanya. Diungkapkannya, pelaku dijerat dengan pasal 197 jo 106 ayat 1 dan atau 196 jo pasal 98 ayat 2 dan 3 UU RI Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan, dengan ancaman penjara paling lama 15 tahun atau denda Rp 1,5 miliar. Barang bukti yang berhasil diamankan, yakni 10.000 butir carnophen, tas punggung warna hijau, satu kendaraan roda dua dengan nomor polisi DA 6693 ZAK. "Aparat kepolisian terus melakukan upaya-upaya seperti itu agar menjaga kondisi lingkungan selalu dalam keadaan aman, tertib, dan lancar, serta masyarakat pun merasa nyaman," pungkasnya.(fauzi)

Usulkan Pengadaan Jembatan Timbang PARINGIN, MK- Komisi III DPRD Kalsel, Dinas Perhubungan Kalsel, dan Komisi III DPRD Balangan mengunjungi Kementerian Perhubungan, Jumat (13/1). Mereka menyampaikan keluhan masyarakat terkait kondisi lalulintas, terkait banyaknya angkutan semen dengan tonase berat, yang melintas di jalan

milik provinsi. “Kami meminta ada jembatan timbang sebagai sistem yang akan mengatur angkutan sesuai dengan kapasitas jalan. Dengan adanya jembatan timbang, ada sistem yang mengawasinya secara ketat, sehingga angkutan berat tidak semaunya melintas,” kata Ketua Komisi III DPRD Kalsel Gusti

Rusdiansyah. Dalam pertemuan yang dihadiri Direktur Perhubungan Darat itu, katnaya, Kementerian Perhubungan berjanji akan meninndaklanjuti keluhan masyarakat itu. “Kami juga meminta sebelum jembatan timbang permanen ada, hendaknya diberikan jembatan timbang portabel sehingga pengawasan

angkutan yang melintas bisa segera dilakukan,” katanya. Menurutnya, dengan adanya jembatan timbang, tidak ada lagi alasan bagi angkutan tonase berat untuk menyalahi kapasitas jalan. Ketua Komisi III DPRD Balangan Zainal mengatakan, respon positif dari Kementerian Perhu-

Program SR MBR Dihentikan Tahun 2017 ini, PDAM Bandarmasih menghentikan program pemasangan sambungan murah untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Wartawan: Budi/MK

T

H SU Pakai Data Lama PEMBAGIAN bantuan program beras miskin atau raskin dari pemerintah pusat ke daerah masih menggunakan data PPLS 2011M sehingga diduga masih banyak kepala keluarga yang tidak kebagian jatah menerima bantuan raskin. Camat Haur Gading, Hulu Sungai Utara, Syarif Fajerian Noor mengatakan, pihaknya hanya menunggu jumlah alokasi penerima raskin, meski berdasarkan data PPLS 2011 antara jumlah kepala keluarga miskin dengan jumlah penerima raskin selisih 225 kepala keluarga (KK). "Berdasarkan data PPLS 2011, jumlah keluarga miskin di Kecamatan Haur Gading sebanyak 1.512 KK, sedangkan jumlah penerima raskin pada 2016 lalu, sebanyak 1.287 KK, sehingga masih ada sekitar 225 KK yang belum dapat alokasi bantuan program raskin," ujar Syarif. Syarif berharap data jumlah individu dan keluarga miskin bisa diperbaharui agar semua kepala keluarga miskin mendapat jatah bantuan raskin. Selama dua tahun berturut-turut jumlah penerima raskin di Kecamatan Haur Gading masih tetap sama, yakni sebanyak 1.287 KK. "Kami sering menerima laporan ada warga yang mengeluh tidak dapat jatah raskin, padahal keluarganya termasuk kategori keluarga miskin," terangnya. Hingga kini, katanya, Pemkab Hulu Sungai Utara (HSU) masih menunggu Pagu alokasi penerima raskin dari Pemerintan Provinsi Kalimantan Selatan, sehingga belum bisa menetapkan jumlah penerima raskin per kecamatan. Ia belum mengetahui apakah penyaluran raskin di tahun 2017 juga masih menggunakan data penerima tahun sebelumnya. Namun, Ia berharap terjadi peningkatan jumlah penerima raskin di daerahnya sehingga bisa meredam kecemburuan bagi keluarga miskin yang selama ini tidak kebagian jatah raskin.(ant)

bungan bisa segera direalisasikan di lapangan dengan keberadaan jembatan timbang. “Kami terus berupaya memperjuangkan aspirasi masyarakat. Semoga dengan adanya jembatan timbang dan perbaikan jalan, kondisi lalulintas dan kenyamanan masyarakat dapat terwujud,” katanya.(sugi)

NET

LEDING: PDAM Bandarmasih menghentikan program pemasangan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) karena target telah tercapai.

Calon Jamaah Haji Balangan 91 Orang PARINGIN, MK- Kanwil Kementerian Agama Balangan berharap bertambahnya kuota jamaah haji, berpengaruh pula pada adanya penambahan calon jamaah haji asal Balangan. Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kementerian Agama Balangan Syamsuri Arsyad mengatakan, untuk Balangan, jumlah kuota haji mengikuti kuota haji provinsi. "Jadi, jika ada penambahan, maka ditentukan oleh provinsi," katanya. Selama ini, kata Arsyad, kuota haji Kalsel sejak 2013 hingga 2016, berkurang 20 persen secara nasional. Kuota calon jamaah haji asal Kalsel dari 3.811 orang menjadi 3.050 orang.

"Untuk tahun 2017 ini, calon jamaah haji hanya 91 orang, yakni 82 orang tetap dan 9 orang cadangan," katanya. Menurutnya, jika kembali ke kuota asal, maka calon jamaah haji asal Kalsel sebanyak 3.811 orang. "Artinya ada penambahan 761 jamaah. Semoga masyarakat yang masuk dalam daftar tunggu haji, bisa cepat menunaikan haji," katanya. Pemerintah Arab Saudi memenuhi permintaan pemerintah untuk mengembalikan kuota normal haji bagi Indonesia, dari 168.800 orang menjadi 211.000 orang untuk 2017. Sementara itu, Komisi Pengawas Haji Indonesia (KPHI) mendorong

pemerintah dan DPR mempercepat penetapan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun 2017, agar calon jamaah haji lebih siap dan matang dalam persiapan penyelenggaraan ibadah haji. Sebelumnya, otoritas Arab Saudi telah memangkas kuota haji Indonesia dalam kurun 2013-2016 akibat perluasan Masjidil Haram. Pemerintah Arab Saudi juga menyetujui permintaan tambahan kuota haji Indonesia dan memutuskan menambah 10 ribu porsi. Kuota haji untuk Indonesia pada 2017 menjadi 221.000 atau mengalami kenaikan 52.200 jamaah.(sugi/ant)

Evaluasi Kinerja Pejabat KOTABARU, MK- Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Alydrus terus melakukan pembenahan dalam rangka melancarkan roda pemerintahan dan percepatan kemajuan pembangunan. Usai melakukan pelantikan kepada 760 pejabat di lingkungan Pemkab Kotabaru, ia berkomitmen untuk mengevaluasi kinerja pejabat yang baru dilantik. "Satu tahun ke depan, evaluasi kinerja secara bertahap dilakukan untuk pejabat eselon II dan III. Hal itu untuk percepatan pembangunan dan memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat di Kotabaru," tutur Sayed Jafar. Menurutnya, pelantikan dan pengu-

kuhan yang dilaksanakan sebagai upaya penyegaran kepada pejabat, dan bertujuan agar pejabat yang dilantik tetap menjalankan tugas dan tanggungjawab sesuai aturan yang berlaku. "Rotasi dan mutasi pejabat sesuai aturan. Mereka akan tetap dinilai kinerjanya. Mereka harus menjalankan tugas dengan maksimal demi tercapainya roda pemerintahan yang baik sesuai harapan bersama," katanya. Untuk penempatan masing-masing tugas yang baru terhadap pejabat juga merupakan salah saru meningkatkan kinerja pejabat dalam rangka mewujudkan percepatan pembangunan di Kota-

baru. "Para pejabat harus bisa menjalankan tugas dan tanggungjawab sesuai amanah yang diembannya," katanya. Sekretaris Daerah Kotabaru Drs H Suriansyah mengatakan, pelantikan pimpinan pejabat tinggi sesuai dengan aturan, dan menjadi kewenagan kepala daerah. "Kami berharap pejabat yang baru dilantik dapat menjalankan tugas sebagai abdi negara dengan maksimal, dan mereka dapat terus bersinergi membangun Kotabaru hingga mampu bersaing dengan daerah lainnya," kata Suriansyah.(fauzi)

ERPENUHINYA target cakupan pelayanan 100 persen, untuk 982 sambungan pada program sambungan rumah untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah, sebagai alasan dihentikannya program ini. Humas PDAM Bandarmasih Ramadhani Agustina megnatakan, dihentikannya program Sambungan Rumah untuk MBR, selain karena cakupan target sudah 100 persen tercapai, juga karena tidak ada lagi penyertaan modal bagi PDAM Bandarmasih, baik dari pemerintah pusat maupun Pemkot Banjarmasin. "Pr ogram SR bagi MBR sudah menelan dana APBD Banjarmasin sebesar Rp 4,5 miliar pada tahun 2016, serta Rp 2,9 miliar dari dana APBN pada 2015 lalu," katanya. Ramadhani mengungkapkan, pada awalnya, usulan yang diminta oleh Pemerintah pusat untuk 1.500 SR MBR, namun setelah menjalani proses survei pertama hanya 1.400 MBR yang lolos seleksi, kemudian pada tahap akhir klarifikasi, akhirnya hanya 982 MBR yang layak dan pantas mendapatkan program tersebut. "Pemohon yang tidak lolos seleksi dikarenakan data fiktif, pemilik rumah toko (ruko), atau pemohon ganda," katanya. Jika di 2017 ditiadakan, apakah pada tahun-tahun sesudahnya akan dilanjutkan lagi? Ramadhani mengatakan, hal itu tergantung pendanaan. "Misalnya ada dana yang dikucurkan pemerintah pusat atau Pemkot Banjarmasin, PDAM Bandarmasih siap melanjutkan program tersebut," katanya.()

Minim Tenaga Pengawas Perizinan BANJARMASIN, MKSaat ini, Pemkot Banjarmasin kesulitan melakukan verifikasi dan penertiban perizinan usaha dan baliho yang ada di Banjarmasin. Hal itu karena minimnya tenaga pengawas yang dimiliki Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) Banjarmasin, yang bertugas untuk melakukan pengawasan terhadap perizinan usaha maupun perizinan reklame maupun baliko. Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) Banjarmasin Muryanta mengatakan, minimnya tenaga pengawas menyulitkan pihaknya dalam melaksanakan pe-

nertiban administrasi maupun perizinan usaha yang dijalankan kalangan swasta. "Tenaga pengawas sangat diperlukan, karena menjadi dasar acuan bagi kami dalam melakukan penertiban administrasi perizinan usaha atau reklame, yang merupakan sumber PAD bagi Banjarmasin," katanya. Untuk mengatasi hal itu, pihaknya terpaksa harus menambah tugas pegawai yang ada, untuk sementara waktu. "Untuk saat ini, hanya itu yang bisa kami lakukan sebagai upaya alternatif. Kami juga akan berkoordinasi dengan instansi terkait guna mencari solusinya," katanya.(budi)

WAHYU/MK

PERBAIKAN: BP2T Banjarmasin kekurangan tenaga pengawas perizinan usaha dan reklame.


SENI & BUDAYA

B6

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Art Stage Singapore Diikuti 27 Negara SINGAPURA, MK- Perhelatan pasar seni Art Stage Singapore 2017 menampilkan 131 galeri dari 27 negara di Asia, Asia Tenggara, Eropa, dan Amerika Serikat. Acara itu berlangsung di Marina Bay Sands Convention Centre, Singapura, pada 1215 Januari 2016. Mengawali rangkaian acara ini, Art Stage Singapore dan Kedutaan Amerika Serikat di Singapura memberikan penghargaan Joseph Balestier Award kepada Aye Ko, seniman asal Myanmar, untuk kebebasan berekspresi. Sejalan dengan acara pasar seni, juga berlangsung beberapa acara

seperti Forum Asia Tenggara untuk membincangkan masalah seni dan bisnis. Acara ini dihadiri kurator, akademikus, pemimpin museum atau galeri, dan seniman terkemuka. “Acara ini merupakan program tematik yang lebih memfokuskan pada pandangan yang lebih dalam isu global yang berdampak di Asia Tenggara,” ujar Lorenzo Rudolf, pendiri sekaligus Presiden Art Stage Singapore, pada pembukaan acara, Rabu (11/1). Beberapa kolektor terkemuka Indonesia menghadiri acara tahunan yang sudah berlangsung ketujuh kalinya ini. Para seniman Indonesia pun cukup banyak terlibat dalam acara

yang dipromosikan berbagai galeri di dalam dan luar negeri tersebut. Sebanyak delapan galeri dari Indonesia ikut memeriahkan acara tahunan ini. Helatan pasar seni ini juga meramaikan Pekan Seni Singapura (Singapore Art Week) yang digelar di berbagai titik pusat kota. Beragam acara seni ditampilkan sampai malam hari, seperti Art After Dark yang digelar di Gilman Barrack.(tmp) MERIAH: Suasana art stage Singapore yang diikuti berbagai negara. NET

PuisiHari Ini

Puisi Hari ini terbit setiap hari Kirim puisi ke email: puisimk@yahoo.com

Nurdin Yahya Kandangan

Rabung Zaman Anak berduyun merebak senyum di meja makan Ayam tepung menyusup perut tiap waktu Menyantap lahap bikini dan rock'n roll Gemakan cerita di pelosok yang melangkah Tinggalkan sawah, menaiki elevator Cicipi perlahan cerita paman Rambo Tidurkan rabung penghuni pojok Tak ada gangan asam dan papuyu baubar Di kekinian yang melandas Mulai kisut digerus asap tak bertapis Gema dawai panting dari tepi bukit Mulai rengkeh dibungkam senar gitar Sesekali lagi rabung menganga Siap menyuap zaman berhias Jadilah darah dan daging

Generasi Baru Madihin

***

M usik Bicara Perubahan Iklim STING berbicara tentang perubahan iklim dalam video musik terbarunya yang didesain secara animasi untuk lagunya "One Fine Day" dari album "57th & 9th" yang dirilis November 2016. Video tersebut dibuka dengan secarik kertas yang dengan sendirinya terbuka di atas meja, memunculkan siluet Sting sambil membawa gitar. Pentolan band legendaris The Police itu kemudian memainkan gitar. Video tersebut bisa dikatakan sukses jika memang dibuat sebagai upaya musisi berusia 65 tahun itu untuk menggaet generasi muda. Berwarna-warni, menceritakan lirik yang mengkritik pemimpin untuk segera menyelamatkan planet. Meski irama musik terdengar lebih nge-pop, rocker tersebut tidak kehilangan karakteristik. Ditambah lirik yang sederhana dan ngena membuat video musik "One Fine Day" menjadi satu paket komplit yang apik. Aktivis yang aktif dalam kegiatan hak asasi manusia tersebut juga menyampaikan pandangannya tentang kekacauan lingkungan dalam lirik lagu tersebut "tiga pinguin dan beruang tenggelam, es yang mereka tinggali menghilang". Video klip tersebut disutradari oleh James Larese. Dia berkolaborasi dengan produser Monica Blackburn dalam proyek Tiggr&Bloom untuk berbagi keinginan dan semangat membuat cerita inspiratif dengan tema kontemporer yang berkaitan dengan budaya, politik dan lingkungan sosial. Selain Sting "One Fine Day", proyek tersebut juga menciptakan video musik dari sejumlah musisi ternama diantaranya Eminem "Guts Over Fear" dan A Tribe Called Quest "We The People".(tmp)

BANJARMASIN, MK- Mahasiswa di program studi Pendidikan Seni, Tari, Drama, dan Musik (Sendratasik) FKIP Universitas Lambung Mangkurat (ULM) angkatan 2013 akan menampilkan konsep baru berjudul Noitare'n Eg'wen The Last Hope. Pimpinan produksi pementasan teater Noitare'n Eg'wen The Last Hope Robby menuturkan, Noitare'n Eg'wen merupakan ejaan terbalik. "Tahun keenam pelaksanaan dengan konsep baru. Noitare'n Eg'wen The Last Hope merupakan adaptasi cerita karya oleh Akhmad hafiz, panitia dalam kegiatan tugas ujian akhir semester dari mata kuliah Manajemen Seni Pertunjukan di Sendratasik FKIP Unlam," jelasnya. Disebutkannya, The Last Hope dalam bahasa inggris bermakna harapan terakhir, yang mana jika digabung akan memunyai arti Harapan Terakhir Bagi Generasi Baru," ungkapnya. Pertunjukan tersebut nantinya menjadi persembahan terakhir mahasiswa Sendratasik dalam masa perkuliahan tersebab salah satu program mata kuliah di semester akhir. "Jadi dipastikan tidak ada lagi mata kuliah yang mengharuskan mempersembahkan pertunjukan," terangnya. Sekadar diketahui, mensuskeskan garapan pentas teater Noitare'n Eg'wen The Last Hope, para mahasiswa Sendratasik angkatan 2013 menggaet sutradara teater senior di Syahriel M Nor. Casting pun dilakukan terbuka Kepada angkatan 2014, 2015, dan 2016. Ada 60 mahasiswa terpilih untuk bermain di pertunjukan yang menggabungkan seni teater dengan film ini. Pementasanditampilkan sebanyak tiga kali. Yakni pada 27 Januari 2017 pukul 16.00 WITA, dan dua kali pada 28 Januari 2017 pukul 16.00 WITA juga pukul 20.00 WITA, Gedung Kesenian Balairung Sari Taman Budaya Kalsel.(ananda)

Trio Madihin Ramaikan Instagram

Video madihinnya banyak ditonton netizen, bahkan ribuan. Eksistensi Gazali Rumi bersama dua rekannya Alba Gustia dan Rizki Fadillah menarik antusias netizen pun berbuah rejeki bagi mereka. Wartawan: Ananda/MK

Adakah sapa yang setia mendongengkan Cerita Raden Pengantin atau hikayat masa lalu Yang adalah mata angin Di tengah ribuan ulak laut yang memasuki sungai

Suguhkan Kolaborasi Teater dan Film

T

AK sampai di situ, sejumlah undangan dari luar wilayah Kalsel pun kerap didapatkannya dari kepopuleran di media sosial. Gazali mengakui, eksistensinya menunjukkan seni madihin di media sosial semata-mata untuk hiburan bagi yang menonton. Namun sepan-

membuat video Madihin bertemakan Om Telolet Om, Kasus Ahok, Kanjeng Dimas, Dukungan Timnas, Liga AFF, Pokemon Go, hingga penghargaan Adipura kepada Kabupaten Banjar, " bebernya. Mahasiswa semester 5 di STAI Darussalam Martapura ini mengaku tidak pernah kesulitan dalam meramu kata dan kalimat agar tidak keluar dari pakem bait syair yang telah ditentukan. Meski demikian ia mengaku wajib terus mencari refrensi bacaan agar memperbanyak pembendaharaan kata-kata serta tidak ketinggalan berita. Beruntungnya Gazali melalui talentanya dalam bermadihin mendatangkan rejeki yang tak terkirakan. Grupnya kerap kali mendapatkan sponsor atau endorse dari sejumlah produk yang sedang dipasarkan. "Sering juga meneri-

ma promosi iklan, ucapan ulang tahun, dan sejenisnya. Belum lagi undangan off dalam acara resepesi perkawinan, seminar dari instansi atau dinas, serta mengisi hiburan di perhotelan dan perusahaan-perusahaan, " ungkapnya. Dalam setahun ke depan, lanjutnya, kemungkinan akan terus berkarya dan mengangkat informasi yang tren agar masyarakat bisa terus terhibur dan mendapatkan informasi. "Kami bersyukur tren ini banyak yang mengikuti, yakni Pamadihinan seiring perkembangan teknologi terus bertambah minatnya di kalangan anak muda. Isi bait syairnya pun semakin berkembang tidak monotone. Dalam hal saya kira tidak masalah dengan banyaknya kreasi serta variasi Madihin, selama tidak menginggalkan pakem tradisinya, pungkasnya. " (ananda)

jang t a hun 2016 kemarin, Grup yang bernamakan Trio Madihin ArRumi ini selalu up to date mengangkat isu yang sedang hangat di banua bahkan yang sedang trending topik di Indonesia, termasuk politik. "Tidak semua orang yang melek informasi atau berita seharihari. Saya hanya berusaha mengemas informasi atau berita itu menjadi bait atau syair yang bisa dimadihinkan, dan menghibur, ya tentu saja ada bumbu komedi di sana, humor, mudahmudahan lucu," katanya. Terang saja, hingga berita ini dituliskan, akun instagram @gazali_rumi memunyai pengikut 12,8k atau lebih dari 12 ribu pengguna IG. Setiap video Madihin berdurasi 60 detik mencapai lebih dari 3.000 kali tayang. "Meski tidak semua isu yang kita angkat, di tahun kemarin kita

"Prajurit Majapahit" di Festival Tari ABU

ANANDA/MK

George Lucas dan Gagasan Museum of Narrative Art GEORGE Lucas telah memilih Los Angeles dari San Francisco untuk menjadi lokasi dari museum senilai 1 miliar dolar AS. Lucas Museum of Narrative Art akan menampilkan karya-karya pribadi dari sineas tersebut, termasuk memorabilia Star Wars dan film lain, foto-foto vintage serta lukisan tradisional terpilih. Museum itu rencananya dibuka pada 4 Mei 2020, kata Walikota Los Angeles Eric Garcetti. “Setelah melalui pertimbangan dan musyawarah, Dewan Direksi Lucas Museum of Narrative Art dengan bangga mengumumkan rencana mem-

bangun museum di Exposition Park di Los Angeles,” katanya dalam keterangan pers seperti dilansir Hollywood Reporter. “Kami sangat senang atas dukungan positif baik dari San Francisco dan Los Angeles selama masa seleksi. Memilih lokasi museum adalah keputusan sangat sulit karena kedua tempat dan kota ini sama-sama menarik.” Lucas sebelumnya telah mengungkapkan dua rancangan berbeda untuk Museum of Narrative Art, satu untuk di Exposition Park Los Angeles, dan proposal serupa untuk dibangun di Treasure Island,

San Francisco. Pada satu titik, Chicago juga ikut berpartisipasi, tapi rencana itu kandas pada Juni silam karena diprotes oleh kelompok lokal bernama Friends of the Parks. Garcetti berterimakasih pada Lucas dan istrinya, pebisnis Mellody Hobson, karena telah memilih Los Angeles. “Mereka punya visi bahwa museum tidak boleh jadi tempat menyeramkan, tapi justru menarik pengunjung,” kata Garcetti dalam konferensi pers di Balai Kota. Dia juga menambahkan bahwa “ini bukan museum Star Wars”.(tmp)

MUSEUM: Seorang artis membuat terjemahan rancangan Museum of Narrative Art di Exposition Park Los Angeles. NET

JAKARTA, MK- Kelompok tari Eksotika Karmawibhangga Indonesia (EKI) yang mewakili Indonesia mengikuti Festival Tari Internasional Asia-Pasific Broadcasting (ABU) akan mementaskan tari tentang prajurit berkuda Bhayangkara milik Kerajaan Majapahit, pada 15 Januari di Hyderabad, India. "Tarian ini bernama Bala Turangga yang terinspirasi dari cerita pasukan elit berkuda pada zaman Majapahit," kata salah satu penari Siswanto Kodrata di Jakarta, Rabu. Dia mengatakan tarian itu menggambarkan kemegahan dan kegagahan pasukan berkuda Majapahit yang terdiri dari laki-laki dan perempuan. Lewat tarian itu mereka ingin menunjukkan bahwa sejak zaman dahulu perempuan sudah mendapatkan tempat yang sama dengan laki-laki. Asisten koregrafer Takako Leen mengatakan gerakan pada tarian tersebut berakar dari tarian Jawa dan dinamis namun tetap menghadirkan suasana mistis. Meski tarian tersebut kental dengan budaya Jawa, mereka juga menambah unsur budaya Indonesia lain ke dalamnya seperti terlihat pada kostum yang akan digunakan penari. "Kostum bewarna cerah terinspirasi dari pakaian orang Betawi dan model celana yang digunakan terinspirasi dari budaya Minang," jelas dia. Selain membawakan tarian itu, mereka juga mementaskan tarian "Kabaret Baliano". "Dasar gerakan Kabaret Baliano adalah gabungan dari tari Pendet dan tari Legong dan ditambah dengan gerakan modern sehingga tarian ini menjadi kontemporer," kata dia. Kedua tari yang dibawakan oleh mereka memang terlihat enerjik dengan gerakan yang melompat-lompat, menurut Takako hal tersebut karena penari dari sanggar tersebut punya dasar ballet yang kuat.(ant)


B7

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Belum Menyerah Perjuangkan Rio

JAKARTA, MK- Ibunda Rio Haryanto Indah Penywati sudah lempar handuk soal kelanjutan masa depan Rio Haryanto di balapan Formula 1. Namun,pendapat berbeda disampaikan manajemen, Piers Hunnisett masih menyimpan harapan Rio tampil di F1. Rio kehilangan sponsor utama, Pertamina, untuk mengarungi balapan F1 musim ini. Sauber sebagai tim baru yang dibidik Rio pun memilih driver lain. Satu-satunya tim yang masih memilik kursi kosong adalah tim lama Rio, Manor. Tapi, dalam prosesnya Manor dinyatakan bangkrut dan diberi waktu hingga 20 Januari untuk menyatakan kepastian ikut serta dalam F1 2017. Jika Manor mampu pun, persoalan lain sudah menunggu Rio. Pertamina enggan membantu jika Rio kembali ke Manor. Meskipun anggapan tersebut kemudian dianulir Vice President Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro. Bahkan ibunda Rio, Indah, telah menyerah akan peluang Rio melanjutkan kiprahnya di F1. Manajer Rio, Hunnisett, juga belum memiliki jawaban soal masa depan Rio.

“Belum ada rencana tetapi untuk turun di GP2 tidak bisa. Setelah balapan di F1 tidak bisa turun di GP2,” kata Piers. Piers sekaligus menjelaskan kesulitan Rio mendapatkan sponsor. Padahal, sepengetahuan dia, perusahaan global Indonesia sangat banyak. “Masalahnya perusahaan-perusahaan Indonesia belum bersedia untuk mengembangkan sponsor secara global di olahraga, seperti perusahaan Eropa dan China. Tidak Indonesia saja tapi juga perusahaanperusahaan Asia lainnya, sponsor untuk olahraga belum berkembang,” kata Hunnisett. “Banyak perusahaan yang ingin mendukung Rio masuk F1 tapi ternyata dana tidak cukup.” “Tidak mendapat kursi di tim Sauber adalah hal yang disayangkan. Tapi kami akan lihat beberapa kemungkinan. Di F1 sangat sulit karena hanya tersedia 22 tempat di grid. Mungkin saya akan tahu dalam sepekan rencana Rio selanjutnya seperti apa,” ucap dia.(mcy/dts)

Waspadai Lawan Pertama Petenis asal Serbia, Novak Djokovic, siap mempertahankan gelar Australia Open di tahun ini, meski akan menghadapi lawan tangguh di babak pertama.

H

ASIL undian membawa Djokovic menerima tantangan cukup berat dari petenis asal Spanyol Fernando

Verdasco di babak pertama. Verdasco merupakan petenis berperingkat 42 ATP saat ini. Meski begitu, di babak pertama Australia Open 2016, secara mengejutkan Verdasco menumbangkan petenis unggulan yakni Rafael Nadal. Hingga akhirnya langkahnya terhenti di babak kedua. Namun, bukan tidak mungkin momen tersebut bisa terulang lagi ketika Verdasco kembali bertemu pemain unggulan di babak pertama. Bisa saja keinginan Djokovic mempertahankan gelar juara untuk yang ketiga kalinya secara

berturut-turut tahun ini bisa dihentikan. “Semua orang ada di sini bukan untuk bertahan, tapi untuk mengejar gelar dan mencoba menang,” ungkap Djokovic, mengutip dari ESPN, Jumat (13/1). Sementara jika Djokovic berhasil lolos ke babak kedua, langkahnya diprediksi akan berjalan mulus hingga babak keempat dan kemungkinan bertemu unggulan ke-15, Grigor Dimitrov. Pemain asal Bulgaria itu pada awal tahun ini sudah meraih gelar Brisbane Internasional 2017.(fmh/okz)

Ducati Tanpa Tekanan Menang JAKARTA, MK- Ducati kalem menyambut balapan seri pertama MotoGP 2017 di Qatar. Ducati tak merasakan adanya tekanan untuk mengawali musim dengan kemenangan. Balapan perdana MotoGP 2017 akan digelar di Qatar pada 26 Maret mendatang. Di Sirkuit Losail, Ducati punya catatan yang cukup oke lewat Andrea Dovizioso yang finis runner-up di dua musim terakhir dan Casey Stoner yang jadi juara pada 2007-2009. MotoGP Qatar juga akan menandai debut Jorge Lorenzo bersama Ducati di balapan resmi. Direktur olahraga Ducati Paolo Ciabatti memprediksi juara dunia tiga kali itu

bisa langsung naik podium teratas. Tapi CEO Ducati Claudio Domenicali menegaskan tidak ada tekanan pada timnya untuk menang di Qatar. Dia menyatakan bahwa Ducati akan menghadapi balapan tersebut sama seperti dengan balapan-balapan lainnya. “Tidak ada tekanan. Kami tahu masih ada pekerjaan rumah, tapi kami tahu kami sudah melakukan banyak hal,” ujar Domenicali seperti dikutip dariMotorsport.

“Ini seperti ketika Anda sudah belajar untuk menghadapi ujian, masih ada rasa takut akan adanya kejutan. Tapi kami tahu kami sudah melakukan yang terbaik, jika seseorang tenang, tidak ada tekanan.” “Kami tidak akan menghadapinya dengan pikiran menang atau tidak sama sekali. Ini akan seperti balapan-balapan lainnya. Jika berjalan dengan baik, maka bagus; tapi jika sebaliknya, kami akan menebusnya di balapan berikutnya,” katanya.(nds/dts)

Spurs Hancurkan Lakers Novak Djokovic

Serena ‘Acuhkan’ Pernikahan MELBOURNE, MK- Serena Williams baru saja bertunangan. Menjelang Australia Terbuka, petenis Amerika Serikat itu menegaskan tetap fokus meraih gelar juara, bukan pernikahan. Pertunangan itu diumumkan Serena akhir Desember tahun lalu. Dia memulai babak baru kisah asmaranya dengan internet entrepreneur, Alexis Ohanian.

Namun, Serena tak buruburu untuk menggelar pesta pernikahan. Dia masih mengutamakan untuk mengejar gelar juara Australia Terbuka yang akan dimulai 16-29 Januari. “Saya tak merasa ada perbedaan,” kata Serena kala ditanya soal statusnya sebagai tunangan Ohanian oleh media di Melbourne seperti dikutip Sydney Morning Herald.

Proyek MotoGP Dimulai Februari

PALEMBANG, MK- Proyek MotoGP Indonesia akan diwujudkan mulai Februari 2017. Rencananya, pembangunan sirkuit MotoGP Indonesia di Palembang, akan dimulai pada periode tersebut. Sekretaris Ikatan Motor Indonesia Pusat, Jeffrey JP, menyatakan sebelum pembangunan, pihak Dorna akan menyambangi Palembang terlebih dulu. Dorna dijadwalkan datang ke Palembang pada 26

“Saya bilang kepadanya kalau tujuan utama saya adalah memenangkan titel di sini. “Sejujurnya, saya tak terlalu kepikiran tentang hal itu (pernikahan),” ucap dia. Serena akan tampil di Australia Terbuka sebagai unggulan kedua. Tahun lalu dia menjadi finalis usai dikalahkan Angelique Kerber yang kemudian juga menggesernya dari nomor satu dunia.(fem/okz)

SAN ANTONIO, MK- San Antonio Spurs terhindar dari kekalahan kedua beruntun. Menjamu Los Angeles Lakers, Kawhi Leonard memimpin Spurs menang telak dengan skor 134-94. Pada pertandingan di AT&T Center, Jumat (13/1) WIB, Leonard membuat 31 poin meskipun n hanya duduk di bangku cadangan an selama kuarter empat. Pau Gasoll mengemas 20 poin, sementara LaMarcus Alridge dan Tony Parker sama-sama menambahkan 13 poin. Kemenangan ini merupakan respons Spurs setelah di pertandingan kemarin (12/1) dipermalukan Milwaukee Bucks dengan skor tipis 107-109.

Januari 2017 mendatang. Kedatangan Dorna kali ini dimaksudkan untuk berkoordinasi dengan para pengembang sirkuit dan pihak terkait penyelenggaraan MotoGP Indonesia. Nantinya, pihak Dorna akan menyampaikan beberapa detail teknis dan nonteknis agar impian Palembang menggelar MotoGP bisa terwujud. “Master plan sudah diserahkan ke FIM dan FIA. Kini, menunggu persetujuan FIM sebagai sirkuit grade A, serta FIA untuk sirkuit grade B. Permintaan sudah masuk ketika Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin, bertemu Dorna dan FIM di MotoGP Malaysia,” kata Jeffrey.

“Anda tida tidak d k pernah ingin kalah unn tuk kedua kalinya beruntun,” ujar Leonard yang dikutip ESPN. “Anda selalu ingin tampil dan memperlihatkan usaha yang lebih baik dan mentalitas yang lebih baik daripada yang Anda punya di laga sebelumnya.” Spurs langsung tancap gas dengan

me memimpin 36-24 atas Lakers di kuarter per pertama. Tim tuan rumah ‘membunuh’ pertandingan di kuarter kedua setelah pe mendulang angka yang sama untuk unggul 72-54. Small forward Lakers Julius Randle mencetak 22 poin. Dua pemain i cadangan Lakers Jordan Clarkson dan d Louis Williams masing-masing menyumbangkan 14 poin dan 10 poin. ny Bagi Lakers, ini adalah kekalahan dengan selisih 40 poin ini merupakan d yang terburuk bagi mereka di musim ini. Sebelumnya, Lakers digilas Golden State Warriors dengan margin yang mencapai 43 poin pada 23 November silam. “Kami terlalu cepat menyerah,” ujar pelatih Lakers Luke Walton.(rin/dts)

“Kami tinggal menunggu kedatangan Dorna ke Palembang untuk berkoordinasi dengan jajaran terkait,” lanjutnya. Pembangunan sirkuit MotoGP di Palembang rencananya berlangsung selama 1 tahun dan 8 bulan. Jika dibangun pada Februari 2017, maka sirkuit baru selesai sekitar September atau Oktober 2018. Dengan kondisi demikian, MotoGP Indonesia bisa saja menjadi salah satu dari dua seri penutup di musim 2018 mendatang. “Sekitar September 2017, Dorna akan kembali ke Indonesia. Andai berjalan lancar, maka Indonesia bisa masuk agenda MotoGP di 2018,” terang Jeffrey.(one/vvn) FOTO-FOTO: NET


BARITO PUTERA

B8

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Hari Ini, Jacksen Tiba di Banjarmasin

Ofisial Tim Barito Putera ISL 2017 MANAJEMEN Barito Putera resmi melansir komposisi ofisial tim untuk musim 2017, Jumat (13/1). Kursi manajer diduduki Hasnuryadi Sulaiman sedangkan asistennya, Syarifuddin Ardasa. Posisi sekretaris dipercayakan kepada Surya dan Verdy sebagai media officer. Adapun pelatih diamanahkan kepada Jacksen F Tiago. Jacksen didampingi Yunan Helmi dan Bejo Sugiantoro selaku asisten pelatih. Bagaimana dengan para pemain PS Barito Putera? Tim akan mulai berkumpul kembali di Banjarmasin

mulai Sabtu besok hingga Minggu, 15 Januari. “Pada Hari Minggu akan dilakukan penandatanganan kontrak yang dihadiri langsung oleh Manajer Tim Hasnuryadi di rumah Kamelda,” kicau akun Twitter PS Barito Putera. Tim akan mulai latihan pada 16 Januari dengan opsi tempat latihan di Lapangan Rindam atau Stadion Demang Lehman. “Rencana TC keluar Banjarmasin dijadwalkan Coach JFT pada akhir Januari, mengenai tempat akan diumumkan secepatnya,”. (suhaimi hidayat)

PELATIH Kepala Barito Putera Jacksen F Tiago akan tiba di Banjarmasin untuk menyusun agenda persiapan pemusatan latihan. Sebelumnya, pelatih berkebangsaan Brasil itu digadang akan tiba di Banjarmasin pada 7 Januari lalu. Namun, karena adanya sesuatu hal akhirnya kedatangan Jacksen mengalami penundaan. Media Officer Barito Putera Verdy Bagus Hendratmoko mengungkapkan, Jacksen akan datang ke Banjarmasin pada siang ini. “Kita masih menunggu jadwal keberangkatan Jacksen dari Jakarta,” ujarnya kepda wartawan MK, Jumat (13/1) kemarin. Pemimpin Redaksi Gol Radio FM itu menjelaskan, kemungkinan Jacksen

akan tiba di Banjarmasin pada siang hari. “Insya Allah, siang besok (siang ini, red) coach Jacksen sudah landing di Bandara Syamsudin Noor,” terangnya. Setibanya di bandara, Coach Jacksen akan dijemput menuju tempat yang bakal ditempatinya, yakni perumahan Citra Land. “Namun, kita liat lagi apakah coach Jacksen bersedia dan merasa cocok dengan rumah yang kita sediakan itu,” jelasnya. Setelah itu, lanjut Verdy, coach Jacksen rencananya akan diboyong untuk melihat mess yang nantinya akan ditempati anak asuhnya. “Ya, rencananya sih begitu, Coach Jacksen ingin melihat mess Barito Putera,” pungkasnya.(suhaimi hidayat)

TIBA HARI INI: Jacksen F Tiagi saat kedatangan pertama di Banjarmasin tanda tangan kontrak dengan Barito Putera, beberapa waktu lalu. DOK/MK

JACKSEN SIAPKAN STRIKER ALTERNATIF ASAL KAMERUN Pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago mulai menyiapkan sejumlah nama alternatif untuk striker asing. Wartawan: Suhaimi Hidayat/MK

S

NET

Batasan Usia, Upaya PSSI Perbanyak Pelatih Lokal Berkualitas WAKIL Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto menegaskan bahwa keputusan PSSI membuat regulasi pembatasan umur pemain bukan tanpa alasan. Iwan menyebut PSSI ingin kedepannya banyak pelatih lokal. PSSI telah menetapkan regulasi pembatasan usia pemain untuk kompetisi musim 2017. Kebijakan itu diambil setelah PSSI menggelar Kongres Tahunan di Bandung pada 8 Januari 2017. “Semua dibuat bukan tanpa alasan, pasti ada alasan. Makanya teknis yang detail seperti itu tak bisa disampaikan di dalam kongres tapi disampaikan setelah kongres dengan mengumpulkan para klub-klub. Untuk alasan itu sudah disampaikan kepada mereka,” ujar Iwan Budianto. Untuk kompetisi ISL, PSSI membatasi usia pemain maksimal 35 tahun dengan catatan klub diperbolehkan mengontrak pemain berusia 35 tahun ke atas maksimal 2 orang. Sementara untuk Divisi Utama, usia pemain maksimal 25 tahun dengan catatan klub diperbolehkan mengontrak pemain berusia 25 tahun ke atas maksimal 5 orang. Pertanyaannya saat ini adalah apa PSSI sudah menimbang rasio jumlah pemain yang akan tersingkir dengan kesediaan klub yang mau mengontrak mereka sebagai pelatih? Iwan mengaku tak khawatir. “Ada satu keputusan juga yang akan segera dilansir terkait Divisi Utama. Bukan di 2017 ini tapi di 2018 yang akan datang,” ucapnya. “Saya tahu ini berkaitan dengan piramida dari DU menuju ISL yang lebih sedikit. Kami berharap benarbenar terseleksi mana yang bagus dan sisanya seperti yang disampaikan ketua umum bahwa kita ini kekurangan banyak pelatih. Makanya kita berharap bahwa mereka yang tidak mendapat tempat, kita fasilitasi sebagai pelatih,” sambungnya. Untuk itu, Iwan menegaskan bahwa PSSI akan mempermudah para pemain mengambil lisensi pelatih. Hal itu dilakukan sebagai upaya PSSI untuk memperbanyak pelatih lokal. Meskipun kondisi saat ini banyak pelatih yang menganggur kendati mereka sudah mengantongi lisensi A AFC. PSSI mengaku sudah mempunyai solusi kalau nantinya jumlah pelatih semakin meningkat. “Kalau jumlahnya semakin meningkat kenapa tidak kita bikin aturan lagi. Divisi Utama harus lisensi A misalnya,” Iwan mengakhiri.(fit/dzi/bln)

ALAH satunya adalah penyerang asal Kamerun yang merumput di Liga Primer Hong Kong. Pilihan itu dilakukan karena keinginan Barito Putera merekrut striker muda asal Brasil kemungkinan besar tak kesampaian. Daniel Ribeiro, pemain asal klub Brasil America RJ, tidak bisa dilepas klubnya. “Mereka masih tidak mau melepasnya (Ribeiro) karena klub itu sudah sepakat dengan klub Brasil lainnya untuk meminjamkannya lagi,” ungkap Jacksen saat dihubungi. “Tenggatnya Jumat ini, tapi saya pikir peluangnya sangat kecil (untuk mendatangkan Ribeiro),” kata Jacksen. Untuk itu, Jacksen langsung menyiapkan rencana alternatif membidik sejumlah kandidat striker asing, termasuk pemain asal Kamerun. Mantan pelatih Penang FA itu sendiri masih belum bersedia membeberkan identitas pemain tersebut. “Kami masih negosiasi dengan agennya dari Hong Kong. Nanti kalau sudah pasti jadi atau tidaknya, akan saya kabari,” jelas Jacksen.

Yang pasti, pelatih asal Brasil itu melanjutkan, pemain Kamerun yang diincar itu cukup produktif di Liga Hong Kong. Sementara itu, Jacksen juga membantah kabar Samsul Arif yang tengah menjalin negosiasi dengan klubnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Samsul disebut pemain yang menjadi incaran skuat berjuluk Laskar Antasari. Meski demikiam, Jacksen mengaku tidak ada pembicaraan dirinya dengan Samsul terkait kemungkinan striker itu ke Barito Putera. “Saya tidak ada komunikasi dengannya (Samsul). Saya juga tidak tahu bagai- mana dengan manajemen,” akunya. “Tapi kalau memang ada kemungkinan ia (Samsul) ke Barito, pasti saya juga sudah mendengarnya,” kata Jacksen.()

DOK/MK


POLITIKA

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Peta Pertarungan Tergantung Golkar P

ILKADA serentak tahap II yang dihelat pada 2018 mendatang, terkhusus di Kabupaten Tanah Laut (Tala), dipastikan akan berlangsung sengit.Mispansyah Apalagi, kini Hanif KPUD kini tengah mempersiapkan hajatan pemillihan Bupati-Wakil Bupati Tala periode 2018-2023, yang tahapannya akan berlangsung pada pertengahan 2017 ini.

P arlemen

Beberapa calon pemimpin kabarnya sudah memposisikan diri untuk bertarung menjadi orang nomor satu di Tala. Lantas apakah pertarungan di kabupaten tersebut akan menampilkan wajah-wajah baru yang ingin merebut posisi nomor 1 dan 2? Pengamat politik IAIN Antasari Banjarmasin, DR Ani Cahyadi Maseri sudah punya prediksi terkait

Analisis pertarungan di Pilkada Tala. Termasuk siapa calon dan parpol yang akan bargaining sebagai perahu pengusung di daerah yang memiliki sumber daya alam (SDA) itu. "Saya melihat pilkada di Tala nantinya masih menjadi perebutan kekuasaan di tingkat elit. Bahkan sudah

C1

terbaca siapa di belakangnya," tutur Ani Cahyadi Maseri kepada wartawan Media Kalimantan, Jumat (12/1). Menurutnya, pertarungan kursi nomor 1 dan 2 di Tala, juga akan membaca pergerakan Partai Golkar sebagai parpol besar yang menjadi lokomotif kandidat. Menurutnya, jika Gusti Iskandar Sukma Alamsyah masih memegang komando partai, maka pertarungan di Tala akan semakin sengit. Namun berbeda, menurut Ani,

jika perahu Partai Golkar dipimpin oleh Sahbirin Noor, maka sudah terbaca pula siapa yang akan menjadi penguasa Tala. “Karena parpol lain, saat ini tidak mempunyai kans besar dan figur yang mampu bertarung melawan elit politik yang saat ini masih memagang kendali. Ya, karena hampir semua parpol gagal dalam melakukan kaderisasi. Pertarungan di Tala tidak cukup hanya melihat figur, melainkan dukungan elit di belakangnya," pungkas Ani Cahyadi.(amran)

ISTIMEWA

DR Andi Tenri Sompa

Jelang Hari H, KPUD Makin Sibuk DOK/MK

Muhaimin Plt Ketua DPRD Kalsel

Siap Tampung Aspirasi KELUHAN masyarakat setiap mau menyampaikan aspirasi wakil rakyat tak selalu ada di tempat. Hal ini mendapat jawaban Plt Ketua DPRD Kalsel H Muhimin. Menurut politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, pihaknya menyambut baik segala aspirasi yang disampaikan masyarakat, termasuk demo para mahasiswa pada Kamis (12/1) tadi.”Kalau memang ingin menyampaikan aspirasi ketika anggota dewan lengkap harus dikoordinasikan terlebih dahulu.Kami siap mengatur jadwal kalau memang mahasiswa mau menyampaikan aspirasi," ucap Muhaimin kepada wartawan, Jumat (13/1) Terkait aksi demo mahasiswa ke DPRD Kalsel, Muhaimin menegaskan pihaknya dengan terpaksa tak bisa menghadirkan anggota dewan dengan jumlah lengkap. "Sebab jadwal kegiatan dewan sudah diatur jauh-jauh hari. Keberangkatan komisi ke luar daerah telah disusun Desember 2016 lalu," ujarnya.(syarif)

R egulasi

Tinggal satu bulan lagi, tepatnya 15 Februari 2017, pesta demokrasi pemilihan calon BupatiWakil Bupati Barito Kuala (Batola) makin mendekati masa puncaknya. Hajatan lima tahunan tersebut akan menentukan arah Batola lima tahun ke depan. Wartawan: Amran/MK

T

AHAPAN demi tahapan pelaksanaan Pilkada 2017 yang sudah dilalui pihak penyelanggar. Kini, mereka sudah dihadapkan pada hari pemungutan dan penghitungan di tempat pemungutan suara (TPS). Terlebih lagi, logistik yang menjadi item penting dari pemilu tersebut juga sudah tiba di kantor KPUD Batola, Marabahan. Saat ini, pemilih yang sudah terdaftar dalam daftar pemillih tetap (DPT) berjumlah 218.951 orang. Mereka terdiri dari pemilih laki-laki 109.795 orang dan pemilih perempuan sebanyak 109.156 jiwa. Bahkan, dipastikan KPUD, para pemilik suara ini sudah siap untuk menentukan pilihannya, dari tiga pasangan calon periode 2017-2022 yakni Hj Noormiliyani Aberani Sulaiman-Rahmadian Noor, H Bahrian Noor-H Suwandi, serta duet Hasan Ismail-Fahrin Nizar. Dalam waktu dekat, KPUD Batola juga tengah mempersiapkan

FOTO KPUD BATOLA

IKRAR CALON: Tiga pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Batola yang menyatakan siap kalah dan menang, beberapa waktu lalu di Marabahan.

kampanye terbuka untuk tiga pasangan calon yang jadwalnya juga sudah ditentukan. Sesuai jadwal resmi, pasangan nomor urut 1 Hj Noormiliyani Aberani Sulaiman-Rahmadian Noor , berkampanye pada 31 Januari 2017. Sedangkan pasangan nomor urut 2, H Bahrian NoorSuwandi telah mengantongi jadwal kampanye terbuka pada 24 Januari 2017. Begitupula, Hasan Ismail yang berpartner dengan Fahrin Nizar, dapat giliran pada 17 Januari 2017.

"Semua sudah terjadwal, kami terus disibukkan jelang hari pemilihan. Selepas masa kampanye terbuka, kami akan menggelar debat kandidat pada 6 Februari 2017," tutur komisioner KPUD Batola, Khairiadi Asa kepada wartawan Media Kalimantan, Jumat (13/1). Terkait pelaksanaan kampanye terbuka, Khariadi menegaskan KPUD hanya memfasilitasi bagi calon. Bahkan, kampanye tersebut boleh dilaksanakan pasangan ca-

Surat Suara Lebih Akan Bakar DOK/MK

Suripno Sumas Anggota Komisi III DPRD Kalsel

Revisi Perda Pajak DPRD Kalsel menagih janji meninjau ulang pajak progresif dengan segera menerbitkan revisi Peraturan Gubernur (Pergub) Kalsel. Sebab dengan berlakunya pajak progresif justru merugikan daerah. Ini mengingat, bagi yang memiliki dua buah mobil, bisa mengalihkan kepemilikannya. "Bahkan ada yang mengalihkan kepemilikan ke daerah lain. Tentu ini kan merugikan kita," ucap anggota Komisi II DPRD Kalsel Suripno Sumas kepada wartawan, Jumat (13/1). Apalagi hasil peninjauan lapangan, Suripno mengaku menemukan hasil cukup mengejutkan."Hasil temuan kami di Unit Pelayanan Pajak Daerah Samsat Tanjung, ternyata penerapan pajak progresif tidak mampu menghasilkan pendapatan asli daerah (PAD) signifikan," terangnya. Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini yakin hal ini juga terjadi di kabupaten/kota lainnya. Jika fakta demikian pemberlakuan pajak progresif justru merugikan. "Kami menemukan banyak wajib pajak yang mengalihkan nomor kendaraannya ke provinsi lain, demi menghindari pajak progresif yang diberlakukan di daerah ini," ungkapnya. Untuk itu, Suripno menyarankan agar Peraturan Daerah (Perda) Nomor 5 Tahun 2011 tentang Pajak Daerah, segera ditinjau ulang. "Ada dua opsi, pertama mencabut perda agar penerapan pajak progresif ini dihapuskan. Kedua merevisi perda dengan merubah sejumlah klausul pasal yang dinilai memberatkan masyarakat," tuturnya.(syarif)

BANJARMASIN, MK- Logistik Pilkada 2017 berupa surat suara yang telah tiba dan diamankan oleh pihak kepolisian di kantor KPUD Hulu Sungai Utara (HSU), juga diawasi Panwaslu HSU. Pengawasan yang akan dilakukan lembaga pengawas tersebut dilakukan untuk menghindari adanya kekurangan dan kelebihan surat suara. Termasuk, kalau ada surat suara yang rusak akibat robek dan terkena tinta. "Kalau ada kekurangan, maka kami akan minta kepada KPUD untuk menambah sesuai dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT). Kalau ada yang lebih, maka akan segera dibakar," tutur Ketua Panwaslu HSU, Syardani kepada wartawan Media Kalimantan, Jumat (13/1). Ia menerangkan pemusnahan surat suara yang lebih akan disaksikan oleh aparat kepolisian, KPUD dan Panwaslu Batola. Termasuk, mengundang perwakilan tim pemenangan pasangan

DOK/MK

Syardani Ketua Panwaslu HSU

calon. “Sedangkan kalau ada yang rusak dan tidak memenuhi jumlah surat suara yang diminta, maka akan dibuatkan penambahan,” ujarnya. Menurut Syardani, pelaksanaan pilkada pemilihan calon BupatiWakil Bupati HSU periode 20172022 , memang semakin dekat, sehingga perlu ditingkatkan pengawasan dan berupaya melakukan pencegahan pelanggaran. Apalagi, beber dia, dalam waktu dekat akan digelar kampanye terbuka bagi dua pasangan calon BupatiWakil Bupati HSU. Dalam perjalanannya, Panwaslu HSU juga sudah

mencatat sejumlah pelanggaran termasuk baru-baru ini yang telah ditangani dalam kasus pertemuan Abdul Wahid dengan aparatur sipil negara (ASN). Meski kasus tersebut tidak dapat dilanjutkan ke perkara pidana, namun di mata Syradani, pihaknya sudah berupaya menjalankan tugasnya sebagai lembaga pengawas yang independen. "Kasususnya sekarang ditangani oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) HSU. Saat ini, kami masih menunggu hasil keputusan," ucap Syardani. Setidaknya, masih menurut dia, meskipun bukan pihak pengambil keputusan, Panwaslu HSU juga dikoordinasikan terkait hasil keputusan dari BKD HSU yang menangani kaus tersebut menggunakan UU ASN. "Ya kita tunggu saja. Karena wewenangnya sudah ada di BKD sebagai pihak pengambil keputusan," pungkas Syardani.(amran)

lon. “Dan, tak ada sanksi jika tidak mengikutinya,” kata Khairiadi. Mengenai izin dan tempat kampanye terbuka sepenuhnya, Khariadi menyatakan KPUD menyerahkan sepenuhnya kepada pasangan calon. Termasuk soal izin dari Polres Batola, yang harus diurus sendiri pasangan calon atau tim kampanye. “Dengan catatan, mereka juga harus melibatkan Panwaslu untuk mengawasi proses kampanye,” ujarnya. Ia menerangkan aturan kampa-

nye Panwaslu Batola, telah membuat aturan. “Semua akan diawasi oleh Panwas. Jika ada temuan pelanggaran, maka porsi Panwaslu Batola akan menindaklanjutinya," ucapnya. Menurut Khairiadi, bagi pasangan calon yang tak mengikuti debat kandidat, hanya sanksi pengurangan kampanye atau iklan di media massa yang diberlakukan. “Sebetulnya, debat kandidat itu dirancang untuk mengukur kemampuan pasangan calon,” imbuhnya.()

Logistik Pilkada Langsung Dijaga Polisi AMUNTAI, MK- Rangkaian tahapan pemilihan Bupati-Wakil Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) 2017, sudah berjalan sejak pertengahan 2016 lalu. Dimulai masa pendaftaran pasangan calon, tes kesehatan, dan debat terbuka terdiri dari dua sesi diikuti duet Abdul Wahid-Husari Abdi dan Mukhsin Haita-Abdul Hasib Salim, telah terlaksana. Kini, giliran pengadaan logistik pilkada yang telah datang di kantor KPUD HSU, Jumat (13/1). Komisioner KPUD HSU Bidang Logistik Vivi Suprihati membenarkan logistik pemilu sebagian sudah berdatangan di Amuntai "Sebanyak 83 koli surat suara sudah datang," ujar Vivi Suprihati kepada wartawan Media Kalimantan, Jumat (13/1). Ia mengatakan, 83 koli surat suara tersebut sesuai dengan daftar pemilih tetap (DPT). Untuk

menghindari kerusakan surat suara, KPUD juga menyiapkan 2 ribu surat suara cadangan. "Senin (16/1) nanti, akan dibuka surat suara, untuk mengecek secara langsung kondisi surat suara yang telah dicetak itu," kata Vivi. Menurutnya, pembukaan surat suara tersebut, KPUD akan melibatkan aparat kepolisian dari Polres HSU, Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu), serta pihak terkait. "Sekarang kami lagi menyiapkan undangan dan kelengkapan berkas untuk membukanya," ungkapnya. Untuk penyimpanan suarat suara, Vivi memastikan walau disimpan di gudang KPUD HSU, tetap dijaga ketat pihak kepolisian dan karyawan KPUD. “Selain surat suara yang datang, ada juga tinta, dan segel,” ucapnya.(yusuf)

Tak Menjanjikan, PD Bangun Banua Disarankan Bubar BANJARMASIN, MK- Hasil komparasi dari studi banding ke berbagai daerah, terutama Provinsi Lampung, membuat Komisi II DPRD Provinsi Kalimantan Selatan mendesak agar perusahaan daerah seperti PT Banua Banua lebih jeli dalam menangkap peluang usaha. Ketua Komisi II DPRD Kalsel, Suwardi Sarlan mengatakan kondisi PT Bangun Bana yang belakangan masih berharap suntikan dana dari pemerintah provinsi, sudah sepatutnya perlu ditinjau ulang. Legislator Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini mengatakan jika manajemen dan direksi PT Bangun Banua harus cermat dalam menangkap peluang usaha yang bisa menghasilkan pendapatan asli daerah. “Bukan lagi bicara survive atau bertahan,” kata Suwardi Sarlan kepada wartawan, Jumat (13/1). Ia menilai selama ini perusahaan plat merah itu berjalan di tempat, bahkan condong terus merugikan. “Mirisnya lagi, tak bisa membiayai

FOTO GIRARAP BANJAR

HOTEL: Salah satu unit usaha berupa Hotel Batung Batulis yang ada di Banjarbaru dikelola PT Bangun Banua.

diri sendiri. Makanya, PT Bangun Banua ini perlu dievaluasi, dan tak menutup kemungkinan untuk dilikuidasi,” kata Suwardi. Wakil Ketua DPW PPP Kalsel ini menganalogikan, percuma saja mempertahankan sebuah badan

usaha jika harus membenani APBD Kalsel. “Apalagi, bicara untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Jadi, lebih baik ditutup atau dibubarkan saja,” katanya. Masih menurut Suwardi, PT Bangun Banua yang cikal bakalnya

berdiri pada 1970-an tersebut dalam perkembangannya memiliki beberapa unit usaha, antara lain galangan kapal (doking), menyewakan alat berat, dan perhotelan. Kemudian, beberapa tahun belakangan bekerjasama dengan PT Pelindo III Banjarmasin memben-

tuk konsorsium yakni PT Ambapers. Perusahaan patungan PT Bangun Banua bersama PT Pelindo III Banjarmasin itu mengelola pungutan channel fee di alur Sungai Barito, terutama bagi armada angkutan batubara. Faktanya, kata Suwardi, justru seluruh unit usaha yang dirilis Bangun Banua tak menjanjikan, bahkan tak bisa membiayai hidup perusahaan. “Hingga kini saja, terus mendapat suntikan dana dari Pemprov Kalsel, seperti bidang perhotelan yang dikelolanya. Ya, seperti Hotel Batung Batulis yang ada di Banjarmasin dan Banjarbaru,” ujar Suwardi. Di mata dia, perubahan status dari perusahaan daerah (PD) menjadi perseroan terbatas (PT) sejak empat tahun terakhir ini justru tak membawa kabar yang menggembirakan. Apalagi, perusahaan yang awalnya bernama PD Tanah dengan usaha menjual kavlingan tanah seizing Pemprov Kalsel, terus tergerus persaingan dunia usaha yang makin sengit.(syarif)


POLITIK & HUKUM

C2

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Indonesia Belum Mampu Terapkan E-Voting Indonesia dinilai belum mampu menerapkan e-voting dalam Pemilu 2019 mendatang.

P

ENGGUNAAN sistem e-voting meliputi berbagai aspek baik dari sisi pengadaan, kemampuan penggunaan, dan keamanan. Dan Indonesia saat ini belum mendukung seluruh aspek tersebut "Jadi untuk e-voting perlu diketahui komputer nggak hanya murni program saja, tapi bicara data base, komunikasi data, bicara manusia dan berbagai hal. Untuk melaksanakan e-voting sebagaimana diharapkan itu tidak semudah sekadar menyediakan komputer, kemudian ready (siap)," kata Pakar IT Abimanyu Wachjoewidajat, Kamis (12/1). Dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini mengungkap, program yang akan digunakan dalam sistem e-voting juga harus dipastikan mumpuni dan bisa memproteksi dari gangguan hacker. "Mumpuni itu cepat atau enggak dalam berproses, kemudian proteksinya cukup baik atau nggak. Jangan sampai bisa disusupi data macemmacem," katanya. Tak hanya itu, program dan komputer juga harus dijaga petugas di lapangan yang betul-betul memahami program. Hal ini agar jangan sampai saat proses bermasalah, kemudian menjadi kendala yang berkepanjangan. Ditambahkan, pendiri PT Inovassi Mitra Solussindo ini juga kondisi wilayah Indonesia belum seluruhnya terjangkau internet dan kemampuan sumber daya manusia yang memadai. "Komunikasi data kita juga belum baik, jauh dari kata baik. Ini gimana dengan daerah pelosok atau terpencil," katanya. Terpenting, soal jaminan ke-

amanan program e-voting juga perlu diuji dari tim atau lembaga ahli. Hal ini untuk mengantisipasi bobolnya keamanan dari program tersebut. Sebelumnya, DPR RI mewacanakan Pemilu 2019 mendatang menggunakan sistem elektronik atau e-voting. Sistem e-voting tersebut dinilai harus dipaksakan untuk diterapkan di sebagian wilayah. Sementara itu, Wakil Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Undang-Undang (RUU) Pemilu Fraksi Gerindra, Ahmad Riza Patria juga sependapat sistem penggunaan e-voting dan e-counting belum bisa diterapkan pada pemilu serentak 2019. Tapi meta mungkinkan pada pemilu serentak 2024. "Kami mendukung ke depan pemilu bisa melalui e-voting maupun e-counting. Gerindra mendukung dimuat dalam undang-undang nanti, dalam regulasinya," kata Riza, kemarin. Ia menambahkan hanya saja pelaksanaannya harus disesuaikan dengan kesiapan dan kemampuan. Kesiapan yang dimaksud diantaranya kesiapan masyarakat, teknologi, dan penyelenggara pemilu serta kemampuan finansialnya. "Jadi nanti kami kembalikan lagi ke situ. Kalau 2019 rasanya belum siap kita menggunakan e-voting ataupun e-counting. Tapi kalau 2024 dimungkinkan sejauh kita sejak sekarang mempersiapkan segala sesuatunya," kata Riza. Ia mengatakan regulasi disiapkan sesuai kesiapan dan kemampuan. Sehingga Gerindra menyarankan pilkada 2018 dan 2020 bisa dimulai persiapan dan pelaksanaan e-voting. "Kalau langsung pilpres berat. Yang mudah dimulai dari pilkada dulu. Pilkada bisa dimulai dari kota atau kabupaten yang sudah siap infrastrukturnya, perangkat, dan penyelenggaranya," kata Riza. Anggota Pansus DPR terkait Rancangan Undang Undang tentang Pemilu, Hetifah Sjaifudian

NET

menyatakan penggunaan e-voting dan e-counting dalam pemilu akan membutuhkan kesiapan dan kematangan tahapan. Bukan hanya kesiapan teknologi, namun juga manusia yang menyelenggarakan dan terlibat di dalamnya. "Juga SDM, organisasi penyelenggara pemilu dan masyarakat pengguna atau pemilih. Harus dipastikan sistem yang dibangun aman dan berbasis kekuatan anak bangsa sendiri, sehingga mengurangi kerentanan intervensi," katanya. Untuk pemilu serentak pada 2019, politikus Partai Golkar ini menilai bahwa Indonesia belum siap menggunakan e-voting secara menyeluruh. Namun, dia setuju jika sistem ini bisa dilakukan bertahap. "Misal digunakan di beberapa cluster wilayah yang dinilai sudah cukup siap termasuk infrastrukturnya seperti listrik," ujar Hetifah.

NET

utama dari platform ini sudah teruji di Pilkada 2015 lalu. Hasilnya sama dengan yang dikeluarkan oleh KPU. Adapun sumber data yang diolah, berasal dari scan formulir C1 yang disediakan oleh KPU. "Platform yang kedua ini di mobile device. Bisa digunakan untuk isi suara langsung dari TPS dan wajib untuk memoto kertas C1 plano sebagai buktinya. Jadi foto C1 plano dan hasil suaranya dimasukkan ke sistem Pilkada," jelas Khairul. Dia memaparkan, data itu nantinya tidak langsung masuk ke mesin utama (platform web) karena satu TPS bisa difoto oleh lebih dari satu orang relawan. Akan ada admin yang akan memilih satu foto atau data per TPS yang akan dimasukkan ke mesin utama penghitungan suara, agar bisa diperoleh hasilnya dengan cepat. Tak ada syarat khusus bagi

DPR harus mempertimbangkan tiga aspek dasar. Berdasarkan kajian KPU, penguatan sistem rekapitulasi hasil pemilihan atau e-Rekap lebih mungkin diberlakukan. "Jika memang ada pembahasan untuk e-Voting, maka harus ada pendalaman berdasarkan aspek kepercayaan keamanan dan transparansi pelaksanaan pemilihan. Selain itu, perlu ada uji coba yang terus menerus sehingga teknisnya semakin baik," ujar Ferry. Menurut Ferry, pendalaman dan uji coba sangat penting mengingat salah satu tujuan kebijakan itu adalah memutus rantai manipulasi saat pemilihan. Namun, dia pun menyatakan jika kajian KPU belum mengarah kepada penerapan e-Voting maupun e-Counting. "Hasil kajian sejak 2015 lalu menunjukkan belum proses ke arah sana. Namun, kami jika tetap ada

penyusunan kebijakan, kami sarankan mempertimbagkan ketiga aspek di atas," tegas Ferry. Dia menjelaskan, KPU sejak dua tahun lalu telah mengkaji mengenai penerapan IT dalam pemilu. Kajian menyasar sistem e-Voting, e-rekap dan e-counting. Kajian yang dilakukan mengacu kepada aspek regulasi, teknologi, sosial politik dan anggaran. Ferry kembali menyebutkan jika penguatan sistem e-rekap menjadi agenda selanjutnya bagi KPU. Proses e-rekap sendiri nantinya tidak akan menghilangkan teknis memilih dengan medium kertas. Erekap diberlakukan dengan penguatan IT untuk mengumpulkan hasil scanning formulir C1. Sistem itu, kata dia, telah dirintis sejak Pemilu 2014. Pada pilkada 2015, sistem tersebut semakin dikuatkan dengan sistem rekap.(rep/ren/vn)

Libur untuk Pekerja di Daerah Pilkada

Kawal Pilkada Lewat iOS dan Android JAKARTA, MK- Masyarakat kini bisa memantau pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2017 dengan menggunakan aplikasi Kawal Pilkada. Platform hasil kolaborasi relawan dari Code4Nation, Turun Tangan, Perludem, dan Data Science Indonesia (DSI), serta didukung oleh Indonesia Corruption Watch (ICW) ini memang mendorong publik menggunakan haknya sebagai warga negara dengan mengawasi jalannya pesta demokrasi lokal terbesar di dunia. Founder Kawal Pilkada Khairul Anshar menjelaskan, platform ini berbasis crowdsource atau partisipasi publik yang terbuka bagi siapa saja. Sesuai namanya, aplikasi ini berfungsi untuk mengawal jalannya proses Pilkada secara terbuka, transparan dan akuntabel. Platform ini sendiri sebenarnya dikembangkan sejak Juni 2015 dan sudah digunakan pada Pilkada serentak pertama kalinya pada 9 Desember 2015. Pengembangan Kawal Pilkada di web yang beralamat di www. kawalpilkada.id kemudian merambah aplikasi dengan nama yang sama, di perangkat Android dan iOS. "Jadi ada dua platform. Satu di web, yang menjadi bagian utamanya. Karena di situlah proses agregasi dilakukan dari level paling bawah yaitu TPS sampai level Provinsi untuk Pilkada tingkat 1 dan level Kabupaten Kota untuk Pilkada tingkat 2," kata Khairul, Jumat (13/1). Dikatakan Khairul, bagian

Terkait penggunaan e-voting dan e-counting secara menyeluruh, Hetifah berharap akan bisa diwujudkan saat Pemilu 2024. Namun, dia mengingatkan agar persiapan perangkat teknologi sudah dilakukan sejak saat ini. "Bahkan (dicoba) di ratusan pilkades seperti yang sudah diinisiasi BPPT," tuturnya. Hal itu disampaikan Hetifah menyusul usulan penggunaan sistem e-voting di pemilu mendatang. Sistem e-voting sebelumnya sudah pernah diuji coba dengan bantuan Badan Penerapan dan Pengkajian Teknologi (BPPT) di lingkup pemilihan perangkat daerah yang relatif kecil. Di tempat terpisah, Komisioner KPU Pusat, Ferry Kurnia Rizkiyansyah, mengatakan usulan tentang pelaksanaan sistem pemilihan umum secara elektronik atau e-Voting yang sedang dibahas di

yang ingin berpartisipasi sebagai relawan. Cukup instal aplikasinya, kemudian login menggunakan Facebook, Twitter atau Google Account. Ketika sudah didapat data yang valid, Kawal Pilkada akan otomatis melakukan rekapitulasi penghitungan cepat (quick count) secara real time, sehingga kita juga bisa memantau langsung hasil quick count lewat aplikasi tersebut. Jelang Pilkada 2017 berlangsung, Khairul berharap KPU akan lebih serius dalam menjalankan Undang-undang Keterbukaan Informasi Publik (UU KIP). Kode wilayah setiap daerah pun harus konsisten dari tahun ke tahun untuk memudahkan Kawal Pilkada mengumpulkan data. "Jangan tiap tahun berubah untuk daerah yang sama. Pemanfaatan teknologi harus semakin ditingkatan untuk memajukan proses pemilihan umum baik kepala daerah maupun presiden," harapnya.(rns/rou/dtc)

JAKARTA, MK- Penerapan hari libur pada tanggal 15 Februari di 101 daerah penyelenggara Pilkada 2017 berlaku bagi seluruh pegawai, termasuk yang berdomisili di luar daerah penyelenggara Pilkada. Dengan kata lain pekerja yang berdomisili di luar daerah Pilkada tetap memiliki hak untuk libur, jika dia bekerja di perusahaan/instansi yang ada di daerah penyelenggara Pilkada. "Libur berlaku untuk semua pihak di daerah Pilkada. Jadi (sebaliknya) kalau tempat kerja kita terletak di daerah yang tidak ada Pilkada maka tidak libur, walaupun kita adalah warga atau bertempat tinggal di daerah yang Pilkada," kata Komisioner KPU RI Hadar Nafis Gumay, Jumat (13/1). Ketentuan itu diatur sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah. Namun, libur tak dapat diberikan di daerah yang tidak menyelenggarakan Pilkada 2017.

Hadar mengatakan, tempat pemungutan suara (TPS) hanya dibangun di daerah penyelenggara Pilkada. Warga yang punya hak coblos namun bekerja di daerah yang tidak Pilkada dengan demikian harus mencari cara, seperti izin kepada bos, agar bisa mencoblos di hari Pilkada. Menurut Hadar, penerapan libur di hari Pilkada pada praktiknya bakal menyesuaikan dengan kondisi di perusahaan/instansi tempat bekerja. "Karena ada juga model perusahaan yang tidak bisa setop, 24 jam seperti rumah sakit, misalnya. Nah itu mereka harus bisa mengaturnya agar pegawai punya waktu untuk nyoblos," kata Hadar. "Kalau pimpinan atau perusahan melarang serta menghalanghalangi (pekerja nyoblos), itu akan ada sanksi pidana," ujar Hadar. Pasal 148 KUHP mengatur seseorang bisa diancam dengan pidana penjara paling lama satu tahun empat bulan apabila dengan sengaja

merintangi seseorang memakai hak pilihnya dengan bebas. Komisioner KPU RI Arief Budiman sebelumnya mengatakan, warga di daerah penyelenggara Pilkada wajib mendapat libur di hari pemilihan agar dapat menggunakan hak pilihnya. Walau wajib mendapat libur, beberapa warga di daerah Pilkada 2017 diizinkan tetap bekerja di hari pemilihan. Izin bekerja berlaku untuk pekerja di bidang kesehatan, keamanan, wartawan, dan pemadam kebakaran. Bagi warga yang tetap bekerja, KPU menyatakan pencoblosan pada 15 Februari mendatang dapat dilakukan di TPS terdekat dengan lokasi kerja. Syaratnya, pemilih terkait telah mengurus perpindahaan tersebut ke panitia pemungutan suara (PPS). Pada Pilkada serentak 2017 terdapat 41.027.111 pemilih yang terdaftar dalam DPT. Mereka dapat menggunakan hak pilihnya mulai pukul 07.00 hingga 13.00 waktu setempat.(gil/wis/obs/cn)

Gerindra dan PKB Mau Kursi Pimpinan DPR JAKARTA, MK- Beredar kabar PKB dan Gerindra juga menginginkan posisi wakil ketua DPR dan MPR sehingga penambahan wakil ketua DPR diminta lebih dari satu kursi. "Bisa saja. Semua tergantung dari keputusan fraksi-fraksi," kata Ketua Badan Legislasi atau Baleg DPR dari Fraksi Gerindra, Supratman Andi Agtas, Jumat (13/1). Oleh karena itu, perubahan poin dalam revisi Undang Undang MPR, DPR, DPD dan DPRD (UU MD3) untuk penambahan kursi wakil ketua DPR bagi PDIP belum difinalkan. Saat ditanya soal adanya penundaan rapat Badan Musyawarah

(Bamus) karena PKB dan Gerindra menginginkan kursi pimpinan DPR dan MPR, ia membantahnya. "Kami di Baleg menunggu rapat Bamus untuk penetapan paripurna persetujuan sebagai usul inisiatif. Kemarin memang belum dijadwalkan. Penetapan prolegnas dan penetapan usul inisiatif berbeda," katanya lagi. Menurutnya, penundaan atau lambatnya tindak lanjut pembahasan revisi UU MD3 karena pimpinan fraksi masih berkomunikasi secara intensif. Sebelumnya penambahan kursi wakil ketua DPR dan MPR untuk PDIP melalui revisi Undang Undang MPR, DPR, DPD dan DPRD (MD3)

digulirkan. Namun belakangan wacana tersebut tidak mulus karena adanya keinginan fraksi-fraksi lain meminta kursi pimpinan DPR. Anggota Fraksi PKB Lukman Edy mengatakan, belum dilakukannya rapat Bamus untuk membahas revisi UU MD3 bisa jadi karena persoalan penambahan lebih dari satu kursi itu muncul pascareses DPR. "PKB setuju kalau ada fraksi yang usulkan tidak hanya satu penambahan tapi dua (tambahan wakil ketua DPR). Kalau fraksifraksi lain dukung PKB untuk isi posisi itu, PKB siap saja," kata Lukman.(ren/vn)


SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

OPINI

UNGKAP FAKTA

C3

JAMBOEL HANGIT

DJOEN/MK

Televisi Media Pendidikan Publik Oleh: Yuliandre Darwis PhD Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Pusat/Dosen Komunikasi FISIP Unand. Tulisan ini diambil dari situs Sindonews.com

P

EMAHAMAN akan fungsi media massa, khususnya televisi sebagai sarana pendidikan publik masih membutuhkan pengawalan berbagai pihak agar implementatif secara optimal melalui program siaran televisi di Indonesia. Tanggung jawab pendidikan kepada peserta didik tidak saja dilakukan melalui pendidikan formal mulai tingkat sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Konsepsi pendidikan sebagai hal yang fundamental bagi bangsa ini sudah sangat jelas dalam regulasi UndangUndang Nomor 20/2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 13 ayat 1 dinyatakan bahwa jalur pendidikan terdiri dari pendidikan formal, nonformal, dan informal. Pada konteks itu, keberadaan televisi yang memiliki pengaruh besar di masyarakat harusnya dapat maksimal memainkan peran strategis sebagai media

pendidikan publik melalui jalur pendidikan informal. Peran pendidikan televisi sejalan dengan amanah Undang-Undang Nomor 32/2002 tentang Penyiaran Pasal 4 ayat 1 penyiaran sebagai kegiatan komunikasi massa mempunyai fungsi sebagai media informasi, pendidikan, hiburan yang sehat, kontrol, dan perekat sosial. Dalam ayat 2 juga disebutkan bahwa penyiaran mempunyai fungsi ekonomi dan kebudayaan. UU Penyiaran menegaskan fungsi penyiaran sangat luas. Penyiaran bukan sekadar memberi informasi atau menyampaikan hiburan belaka yang kadang kala tidak jelas maksud ataupun nilai-nilai yang ingin disampaikan. Tayangan joget-jogetan maupun hiburan yang tidak mendidik kerap ditampilkan televisi pada jam-jam prime time pukul 18.00–21.00 WIB. Padahal jika saat-saat penting itu siaran televisi diisi hiburan sehat dan cerdas yang memiliki value keindonesiaan, kebinekaan, penanaman nilai-nilai Pancasila tentu akan jauh lebih baik. Selain itu, penyiaran memiliki fungsi kontrol, perekat sosial, ekonomi, dan kebudayaan. Membatasi ruang gerak penyiaran televisi sebatas media informasi atau hiburan bukankah hal ini merupakan wujud ketidakkonsistenan pada perintah konstitusi? Apalagi jika tidak mengutamakan fungsi televisi sebagai media pendidikan merupakan konstruksi berpikir yang tidak tepat. Penulis dan publik memahami stasiun televisi swasta mengemas informasi atau siaran hiburan untuk mengejar rating dan share dengan tujuan ekonomi. Realitas ini merupakan fenomena televisi yang menjadi industri sehingga konten diproduksi memiliki motif-motif ekonomi. Theodor Adorno dan Marx Horkheimer (2012) dalam buku Dialectic of Enlightenment menggambarkan industri budaya seperti sebuah pabrik dengan ideologi bisnis. Tapi apakah elok bila fungsi pendidikan, ataukah fungsi kontrol, perekat sosial, kebudayaan--hanya diposisikan sebagai pelengkap? Media dan Pendidikan Penulis sekadar mengingatkan kembali tentang jalur pendidikan seperti disebutkan di atas dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional. Jalur pendidikan terdiri atas pendidikan formal, nonformal, dan informal yang dapat saling melengkapi dan memperkaya. UU ini ditafsirkan sederhana bahwa jalur pendidikan formal, nonformal, dan informasi harus saling melengkapi satu dengan yang lain. Proses pendidikan tidak saja bertumpu pada pendidikan formal di sekolah atau di rumah. Proses pendidikan tanpa dikuatkan

DJOEN/MK

Kirim Opini Anda ke: mediakalimantan@gmail.com

melalui pendidikan informal seperti diperankan media massa televisi, jalur pendidikan formal berjalan terseok-seok bahkan dapat terjadi paradoks. Guru di sekolah atau orang tua di rumah mengajarkan tentang pengetahuan, nilai-nilai, etika, adat istiadat, aturan, norma-norma masyarakat yang harus inheren dalam diri peserta didik baik dalam pemahaman maupun perilaku. Dengan penanaman nilai-nilai tersebut, harapannya anak-anak bisa tumbuh menjadi generasi unggul, memiliki kemampuan yang kuat sehingga dapat menjadi kebanggaan orang tua dan sekolah. Bersyukur jika generasi itu menjadi generasi penerus yang mengharumkan nama negeri di pentas internasional dengan prestasi dan karya gemilang dimiliki anak didik. Proses pendidikan formal seolah kurang memiliki arti ketika anak didik menonton televisi yang isinya hiburan tidak jelas dan asal joget. Yang penting bisa ketawa-ketawa. Belum lagi bila mereka menonton tayangan menggambarkan realitas sekolah di televisi dipenuhi kisah-kisah ironis; dominasi percintaan remaja, kisah cinta guru dengan murid, guru kurang dihormati muridnya, perkelahian, malas belajar, gaya hidup hedon, budaya instan, perempuan menggunakan rok mini di atas lutut, berpakaian ketat, budaya alay di-booming-kan, dan lain-lain. Realitas paradoks itu sering kali ditemukan dalam siaran televisi. Bukankah fenomena ini terjadi karena media yang mempunyai fungsi pendidikan dianggap pelengkap dari fungsi media informasi maupun hiburan. Aspek-aspek fundamental dari proses pendidikan yang menggairahkan pengetahuan (kognitif), menguatkan jiwa, mental, perasaan (afektif), memunculkan perilaku yang baik (psikomotorik)—kurang tumbuh dan berkembang akibat tidak saling melengkapi antara jalur pendidikan formal, nonformal, dan informal. Televisi sebagai media pendidikan sejatinya tidak lagi sebatas wacana. Tidak saja melalui proses pendidikan formal seperti pernah digagas Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) melalui Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan yang mencanangkan siaran Televisi Edukasi pada 2003. Sinergi melalui jalur pendidikan informal termasuk dilakukan stasiun televisi merupakan langkah sangat baik yang didorong bersama dalam rangka mewujudkan generasi berkualitas. Jika ini terwujud, media massa telah memberi sumbangsih besar sebagai pilar demokrasi ke empat yang membentuk mental kuat pada peserta didik melalui kebijakan strategis Lembaga Penyiaran yang tidak melalaikan fungsi pendidikan televisi.(poe/sdn)

JENIS terakhir perisai abad pertengahan ini disebut pavise. Paling sering digunakan oleh pemanah, pavise berbentuk besar dan cembung untuk digunakan sebagai pelindung tubuh. panah dari para pemanah yang berlawanan, dan pavise melayani tujuan yang mengagumkan. Diyakini bahwa ketika pemanah memilih posisinya, pavise ditanam di tanah dengan menggunakan paku yang dilekatkan di bagian bawah perisai sehingga pemanah mampu menembak dengan berdiri, mengisi panah dan merentangkan busur dengan berjongkok di belakang pavise. Luasnya permukaan pavise juga memungkinkan para seniman menggunakannya sebagai kanvas. Banyak pavise abad pertengahan yang memiliki lukisan lambang kota dan ikon agama. Disbanding perisai-perisai lainnya, pavise lebih lama digunakan karena panah tetap digunakan sepanjang periode abad pertengahan sampai penemuan dan penggunaan bubuk mesiu dan senjata api pada abad ke-18.(scn)

KATA BIJAK HARI INI "Tak seorangpun pernah dihormati karena apa yang dia terima. kehormatan adalah penghargaan bagi orang yang telah memberikan sesuatu yang berarti." Calvin Coolidge

Presiden ke-30 amerika Serikat

INFO BUKU

Judul Penulis Penerjemah Penerbit Tebal

: Sejarah Islam di Nusantara : Michael Laffan : Indi Aunullah & Rini Nurul Badariah : Bentang Pustaka : xx + 328 halaman

NARASI besar Islam yang merentang selama ratusan tahun di bumi Nusantara harus diletakkan sebagai endapan ganjil dari pelbagai unsur yang hiruk. Islam yang kita saksikan sekarang merupakan hasil kloning sempurna dari kultur hibrida, dari lanskap budaya yang berbeda-beda. Maka, ketika belakangan ini mencuat diskursus ‘Islam Nusantara’ yang diwedarkan sebagai bentuk capture identitas dalam konteks sosio-antropologis, argumen-argumen penolakan yang bersifat ambisius dan dadakan perlu segera diluruskan. Mengapa? Lewat Sejarah Islam di Nusantara, Michael Laffan menyediakan jawabannya. Hasil riset profesor sejarah dari Universitas Princeton ini mendedahkan secara eksplisit bahwa ‘Islam (di) Nusantara’ memiliki akar-akar sejarah yang menghunjam jauh ke masa silam. Dengan lain kata, apa yang disebut sebagai ‘Islam Nusantara’ tak lain adalah salinan pucat dari sejarah Islam di Nusantara itu sendiri. Di titimangsa ini, yang gamang mulai tampak terang: bahwa ‘Islam Nusantara’ bukanlah aliran sempal (firqah) yang mencoba memekarkan diri dari kelopak keislaman yang sudah menangkai lebih dulu. ‘Islam Nusantara’, seperti yang akan kita lihat, adalah ejawantah langsung dari relasi-relasi subtil antarmanusia, juga antarbangsa. Seperti halnya kebanyakan sejarawan, Michael Laffan percaya bahwa kesuksesan Islam menapak bumi Nusantara sangat ditentukan oleh peran penting ordo-ordo sufi yang memiliki reputasi baik sejak awal kedatangannya. Namun ia masih ragu mengenai faktor paling dominan dalam proses islamisasi yang mencengangkan tersebut. Namun yang pasti, sufi-sufi yang berdatangan dari seberang seperti Persia, India dan Afrika Utara kadang-kadang merupakan pedagang yang sekaligus juru dakwah Islam. Di abad-abad pertama milineum kedua, mudah sekali kita temukan sosok sufi yang nyambi jadi petani, pedagang, hakim, dan “profesi duniawi” lainnya. Para penyebar Islam yang umumnya multitalenta itu, telah mengejutkan dan membuat decak kagum orang-orang pribumi sehingga mereka cepat sekali beradaptasi. Uniknya, dalam temuan Michael Laffan, untaian kearifan-kearifan kaum sufi dengan mudah menjadi tren dan diadopsi oleh penguasa setempat.(nuo)


C4

MEDIA PROMO

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

LOWONGAN KERJA DIBUTUHKAN: Sopir, SMP/SMA, Maks 35th, SIM B1, berpengalaman bawa truk double. Kirim ke SAMAGRO, Komplek Pergudangan LIK Liang Anggang No.1 G Banjarbaru. HP. 081234568809 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160831-0930

AIRLINES BUSINESS CAREER membutuhkan lulusan SMA, D3, S1 usia max 26th, penampilan menarik. Utk ditraining menjadi Staff Airlines, hub: 082151721988, 08121664 1149, 0822 3309 2889 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160127-0226

DIBUTUHKAN DRIVER, Pria, max 35th, SIM B dan HELPER, Pria, max 30 th, SIM C, lamaran kirim Ke SAMAGRO, Komp. Pergudangan LIK Gudang Blok. G No. 1, Liang Anggang Banjarbaru. Hubungi Hp: 081234568809 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160128-0227

OTOMOTIF Dijual cepat Toyota Avanza tahun 2004, warna silver, AC Dingin. Harga 80 Juta (Nego). Hubungi segera : 082251012568 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160517-0616

KOST Menerima Kost Wanita, bisa bulanan/ harian, fasilitas lengkap: kamar mandi dalam, areal parkir luas, akses mudah. Alamat: Jl. Bhayangkara Komplek Perintis No.40 Sungai Ulin Banjarbaru. Hubungi: 082152621258 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-161104-1203


SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

KESEHATAN

C5

Sejak Dini, si Kecil Perlu Dikenalkan pada Konsep Penolakan NAMANYA anak-anak, sering kali banyak maunya. Tapi ini bukan berarti semua keinginannya harus dipenuhi lho. Mereka juga harus mengenal konsep penolakan. “Tidak semua keinginan anak harus dipenuhi. Perlu dibatasi apa yang boleh dan yang tidak. Jika keinginannya misalnya tidak mungkin dipenuhi atau terlalu menyu-

sahkan maka keinginan tersebut tidak perlu dipenuhi. Anak juga harus kenal konsep penolakan,” ujar psikolog anak dan remaja Ratih Zulhaqqi MPsi, dari RaQQi - Human Development & Learning Centre. Jika anak tidak mengenal konsep penolakan maka dia akan merasa dunia ini semua aman dan dalam genggaman.

Padahal dalam hidup pasti ada hal-hal yang tidak bisa didapatkan semua. Alhasil ketika tidak mendapatkan yang diinginkan, anak bisa terpuruk dan bahkan depresi. Lantas kapan konsep penolakan bisa dikenalkan? Menurut Ratih, bisa dikenalkan sejak dini, sejak si kecil bisa berkomunikasi. “Kalau bahasa reseptif sudah muncul,

tidak harus menunggu bisa berkomunikasi verbal, bisa dikenalkan,” jelas Ratih. Ketika menolak permintaan anak, orang tua bisa sambil menjelaskan alasannya. Misalnya ketika anak meminta membawa semua mainannya ke sana ke mari, hal itu tentu bisa merepotkan orang tua karena pasti ada barang bawaan

lainnya. Nah, dalam situasi seperti ini, permintaan anak bisa ditolak. Penolakan yang dilakukan orang tua juga tentu tidak pakai nada keras alias marah-marah. Sampaikan pada anak apa saja hal yang bisa terjadi jika keinginannya itu harus dipenuhi padahal orangtua sulit memenuhinya.(vit/dth)

Sering Kesemutan, Bisa Jadi ini Penyebabnya Kesemutan yang terjadi tanpa sebab dikatakan pakar merupakan gejala penyakit neuropati. Dalam kadar ringan, neuropati hanya akan menyebabkan seseorang tidak nyaman ketika sedang duduk.

K

ESEMUTAN sering dianggap sebagai masalah kesehatan yang remeh. Padahal jika sering terjadi, tandanya ada masalah serius pada tubuh Anda. Kesemutan pada dasarnya normal ketika pembuluh darah dihentikan dengan sengaja. Misalnya ketika kaki sengaja ditekuk saat duduk bersila, lantas kesemutan, maka kesemutan yang dialami normal. Pasalnya, ketika kaki dikembalikan ke posisi semula, aliran darah dilancarkan kembali, kesemutan akan hilang. Namun ada beberapa kondisi di mana kesemutan terjadi sangat sering, hingga beberapa kali dalam sehari. Waspada, bisa saja Anda mengalami empat penyakit ini. Apa saja? Dirangkum dari berbagai sumber, ini 4 penyakit yang bisa jadi penyebab Anda sering kesemutan:

1. Carpal tunnel syndrome Saat bermain ponsel, seseorang bisa mengalami kesemutan di jari karena gerakan yang repetitif. Saraf median di pergelangan tangan bisa tertekan karena mengetik menggunakan ibu jari terus-menerus. Kondisi ini menurut pakar bisa menyebabkan carpal tunnel syndrome. Jika tak ditangani, penyakit ini bisa mengakibatkan jari-jari menjadi semakin lemah, hilangnya koordinasi antarjari hingga kerusakan saraf jangka panjang. 2. Neuropati Kesemutan yang terjadi tanpa sebab dikatakan pakar merupakan gejala penyakit neuropati. Dalam kadar ringan, neuropati hanya akan menyebabkan seseorang tidak nyaman ketika sedang duduk. Namun jika tak ditangani dan dibiarkan, seseorang bisa saja mengalami kematian saraf yang bisa menyebabkan kelumpuhan. 3. Dehidrasi Kesemutan yang terjadi saat olahraga bisa terjadi karena tubuh kekurangan cairan elektrolit, yang menandakan sedang dehidrasi. Jika ini terjadi, segera penuhi kebutuhan cairan Anda. Tidak cukup hanya dengan air putih,

Penyebab Seseorang Mengalami Cegukan CEGUKAN seringkali bikin bete karena mengganggu aktivitas sehari-hari. Apalagi jika datang secara tibatiba. Untung saja bukanlah gangguan kesehatan atau gejala penyakit yang membahayakan. Sebenarnya apa sih yang menjadi penyebab dari cegukan? Pengasuh konsultasi kesehatan detikHealth, dr Dito Anurogo menyebutkan bahwa pusat cegukan ada di bagian atas urat saraf tulang belakang di medulla oblongata dekat pusat pernapasan. Aktivasi persarafan recurrent laryngeal menutup glottis, seolah-olah muncul suara ‘hiks’ saat cegukan. Dokter yang giat menulis buku ini juga menjelaskan bahwa cegukan yang berlangsung kurang dari 48 jam atau 2 hari paling sering dipicu oleh minum minuman berkarbonasi, minuman beralkohol, dan makan terlalu banyak. Tak cuma karena itu, cegukan juga dapat disebabkan oleh bermacam-macam hal lain seperti rasa cemas atau ketakutan yang berlebihan, stres emosional, rasa bahagia yang berlebihan (euforia). “Perubahan suhu yang mendadak, menelan udara sambil mengunyah permen karet atau menghisap permen,” terang dr Dito. Yang lebih kompleks penyebab cegukan ungkap dr Dito, antara lain faktor iritasi atau kerusakan sistem persarafan, gangguan sistem saraf pusat dan tepi, gangguan metabolisme, serta infeksi. “Mengonsumsi obat-obatan tertentu seperti benzodiazepin, barbiturat aksi-pendek, donepezil, deksametason, alfa-metildopa, steroid, tranquilizers juga memicu cegukan,” ucap dr Dito. Sementara menurut dr Mahatma Sotya Bawono, SpTHT dari RS Akademik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta untuk mengatasi cegukan salah satunya adalah minum sambil menahan napas. Namun jika cara ini tak cukup efektif dan cegukan masih membandel, maka metode lain yang dapat digunakan adalah dengan meningkatkan kadar karbondioksida dalam darah. “Yakni dengan cara menahan napas selama mungkin, yang diikuti dengan gerakan menelan ketika cegukan muncul. Atau menahan napas selama mungkin yang diikuti hembusan panjang dan ditahan selama mungkin,” tutur dokter yang akrab disapa dr Bonnie ini. Meskipun ada beberapa cara yang disarankan dokter bisa menghilangkan cegukan, namun biasanya cegukan akan hilang dengan sendirinya dalam waktu beberapa jam.(hrn/up/dth)

Anda harus segera minum cairan elektrolit yang mengandung natrium, kalium, kalsium juga klorida. 4. Deep vein trombosis Deep vein trombosis atau pembekuan darah di pembuluh darah vena dalam bisa terjadi jika Anda sering kesemutan dan duduk lebih dari 90 menit berturut-turut. Jika dibiarkan, deep vein trombosis bisa menyumbat pembuluh darah dan menyebabkan pecah pembuluh darah. Ketika deep vein trombosis terjadi, beberapa gejala yang bisa muncul yakni kaki terasanya nyeri, bengkak, kemudian disertai perubahan warna kulit yang kemerahan. Kemudian, kulit juga terasa hangat.(Muhamad Reza Sulaiman – detikHealth)

Sarapan Menu Telur Tingkatkan Konsentrasi dan Sehatkan Otak! TELUR merupakan salah satu menu sarapan yang populer. Selain baik bagi kesehatan jantung, studi ungkap kebiasaan sarapan dengan menu telur juga baik bagi kesehatan otak. Studi dari Finlandia melakukan analisis terhadap diet dari 2.497 pria berusia antara 42 hingga 60 tahun. Semua responden ini tidak memiliki diagnosis gang-

guan memori. Selama periode 22 tahun, 337 orang di antaranya mengembangkan masalah neurologis, dengan mayoritas mengidap Alzheimer. Salah seorang penulis studi ini, Prof Jyrki Virtanen, dari University of Eastern Finland, mengungkapkan bahwa kolesterol atau telur memang sering dikaitkan

dengan risiko demensia atau penyakit Alzheimer. “Namun asupan telur dikaitkan dengan kinerja yang lebih baik pada tes neuropsikologis lobus frontal dan fungsi otak lainnya. Temuan kami juga menunjukkan bahwa konsumsi telur tidak meningkatkan risiko gangguan memori,” imbuh Virtanen.

Satu telur besar mengandung enam gram protein dan antioksidan lutein dan zeaxanthin, yang ditemukan dalam kuning telur, serta vitamin E, D, dan A. Vitamin E sebelumnya dikatakan dapat mengurangi risiko serangan jantung dan lutein dapat membantu melindungi terhadap risiko penyumbatan arteri.

Selain menyehatkan otak, sarapan dengan menu telur juga diklaim dapat membantu menurunkan berat badan. Studi yang telah dipublikasikan dalam American Society for Nutrition’s Experimental Biology beberapa waktu lalu, sarapan dengan menu tinggi protein, termasuk telur, dapat membuat Anda merasa lebih kenyang le-

bih lama. Efek positifnya, nafsu makan di siang hari pun akan menjadi lebih terkontrol. “Memilih sarapan dengan menu tinggi protein membantu mengontrol nafsu makan dan gula darah sepanjang hari. Kebiasaan ini juga membuat mereka makan lebih sedikit kalori di siang harinya,” tutur peneliti Melinda Karalus, MD.(ajg/up/dth)


RELIGI

C6

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Utama Menjadi Imam Bayar Utang RASULULLAH SAW bersabda, "Menunda-nunda (bayar utang) bagi orang yang mampu (bayar) adalah kezaliman." (HR Bukhari, Muslim, Nasai, Abu Dawud, Tirmidzi)

Tanya: Assalamu’alaikum. Apakah orang yang tidak fasih tidak boleh jadi imam bib? (085348915xxx)

Jawab: Wa’alaikumsalam Wr Wb. Orang yang tidak fasih bisa saja jadi imam. Tapi dengan syarat, tidak adalagi yang lebih baik/lebih fasih bacaannya daripada orang itu. Jika ada yang lebih baik, maka orang yang lebih baik tersebutlah yang lebih layak jadi

imam. Salah satu syarat sahnya shalat membaca surah al fatihah, dan salah satu syarat sahnya surah al Fatihah itu adalah menjaga huruf-hurufnya. Dengan demikian, kalau hurufnya dibaca salah, makna surah Fatihahnya pun tidak sah. Mudah-mudahan bisa dipahami, wallahu ‘alam.

Cermin

Wanita Shalehah Sungguh mulia wanita shalehah. Wanita yang menjaga ketaatannya pada aturan-aturan Allah dan rasulNya. Wartawan: Bulkini/MK

W

ANITA shalehah apabila dijadikan istri, dia menjadi pendamping dalam ketaatan kepada Allah SWT. Dia tidak membebani suami dengan permintaan-permintaan keduniaan yang dapat mengantarkan mereka ke neraka. Habib Salim menukil sebuah cerita ulama sufi terkait wanita shalehah ini. Ketika Hatim Al Ashom hendak bepergian jauh, beliau berkata kepada anak dan istrinya. “Wahai istriku, aku hendak melakukan perjalanan jauh, berapa nafkah yang kalian butuhkan selama aku bepergian?” Istrinya menjawab, “Selama waktu yang kamu ketahui kami hidup, berikanlah nafkah kepadaku.” Maka Hatim berkata, “Wah, masa kamu hidup tidak ada yang mengetahuinya, kecuali Allah. Istrinya berkata, “Oleh karena itu, biarkanlah yang menanggung nafkahku adalah dzat yang mengetahui itu semua.” Ketika Hatim Al Ashom sudah melakukan perjalananya, wanita-wanita tetangganya datang kepada istri Hatim Al Ashom untuk menanyakan tentang perginya Hatim Al Ashom. Mereka (wanita-wanita tetangga itu) berkata, “Wah, pasti Hatim Al Ashom meninggalkan banyak nafkah kepadamu, berapa kira-kira yang ditinggalkan untukmu dan keluargamu?” Istrinya menjawab, “Saya tanya kepada kalian, apakah suamiku Hatim Al Ashom itu yang memakan rezeki, apa (atau) yang memberi rezeki.” Mereka menjawab, “Ya tentunya, dia adalah yang memakan rezeki…” Kemudian istrinya berkata kepada mereka, “Ada pun orang yang memakan rezeki sudah pergi. Namun Dzat yang memberi rezeki tidak akan pergi, sehingga aku tidak perlu khawatir.”

Habib Salim mengomentari cerita itu, “Wanita-wanita dulu ketika suaminya hendak pergi kerja, istrinya memegangi tangan suaminya sambil berkata, ‘Wahai suamiku, jangan kamu pulang, kecuali membawa rezeki yang halal. Kami bisa sabar menahan lapar, kami siap makan tanah sekali pun, akan tetapi kami tidak sabar dan tidak kuat jika harus berada pada neraka!’” Dengan begitu, ujar Habib, hati suaminya jadi lapang dan kerjanya tenang, baik pulang bawa rezeki sedikit maupun banyak. Menurut Habib, sebagian wanita sekarang banyak menuntut rezeki yang banyak. Suaminya tak boleh pulang kecuali membawa rezeki. Entah dari hasil yang halal maupun haram, dia tidak peduli. Yang penting dapat uang banyak. “Jika ternyata suaminya pulang dengan tangan kosong, suaminya diomelin habis-habisan, ‘laki-laki ndak becus nyari nafkah? Kalau begini terus kita makan apa? Mau makan tanah? Mau makan buku? Dan kata-kata lain sebagainya," kata Habib. Dengan begitu, lanjut Habib, suaminya berangkat kerja. Hatinya gelisah dan khawatir. Karena kebutuhan yang mendesak, akhirnya suami nekat mencuri, kerja yang haram dan lain sebagainya. Rasulullah SAW bersabda, "Tidak akan masuk surga orang yang dagingnya tumbuh dari perkara yang haram, dan setiap daging yang tumbuh dari hal yang haram, maka yang paling pantas baginya adalah neraka." “Na'udzu billah min dzalik...,” ujar Habib, yang kemudian menutup penjelasannya dengan doa, “Semoga (keterangan ini) bermanfaat.”()

DJOEN/MK

Imam Abu Mansyur Al Bagdadi Orang yang dimaksud dengan sebutan Imam Abu Mansyur Al Bagdadi adalah Al-Ustadz Abdul Qahir Bin Thohir Bin Muhammad Al-Baghdadi At-Tamimi Asy-Syafi'i Al-Faqih AlUshuli Al-Adib As-Sya'ir An-Nahwi.

B

ELIAU salah seorang guru besar, dan imam dalam ilmu aqidah di masanya. Sempurna pemahaman serta penguasaanya dalam segala bidang fan ilmu, serta mahir di bidang ilmu hisab/falak (astronomi) dan ilmu al-'Arudz. Imam Abu Manshur dilahirkan di Baghdad, Irak. Ia tumbuh besar dan hidup di sana. Setelah menimba ilmu dari beberapa ulama', hingga akhirnya beliau pergi ke Naisabur bersama ayah tercintanya, Abdullah Thohir yang punya banyak harta dan kehormatan. Setelah beliau sampai di Naisabur, beliau belajar ilmu fiqih dan ilmu hadits. Sedangkan uang yang diberikan sang ayah akhirnya dinafkahkan kepada ahli ilmu. Dengan begitu, beliau tidak mempunyai uang satu dirham pun. Al-Ustadz pernah belajar ilmu teologi (ushuluddin) kepada Al-Imam Abu Ishaq Ibrahim bin Muhammad Al-Isfiroyini. Setelah Al-Ustadz mendapatkan banyak ilmu dari sang Guru, akhinya beliau diizinkan mengajar di Masjid Al-Aqil di Naisabur untuk mengisi tentang ilmu agama dan ilmu

Seorang Imam Aqidah di Masanya

teologi (tauhid). Al-Ustadz juga pernah belajar kepada Al-Imam Al-Isma'ili dan Al-Imam Abu Ahmad Bin Adi, Al-Ustadz, yang mempunyai karangan dalam semua Fan Keilmuan. Beliau adalah pendidik di masanya dengan sekali mengajar 17 fan ilmu yang disampaikan kepada murid-muridnya. Al-Ustadz mahir dalam beberapa bidang fan ilmu, khususnya bidang ilmu hisab (astronomi) dan mempunyai karangan yang sangat bermanfaat bagi ummat idlam. Nama kitabnya "At-Takmilah". Al-Imam Abu Ishaq berkata, "Ilmu tidak pernah ada kecuali ilmu yang telah dikarang Al-Ustadz. Pun ilmu teologi (ilmu tauhid) tidak pernah aku jumpai, kecuali kitab AlMilal Wa An-Nihal." Al-Imam Saykhul Islam Abu Utsman AsShobuni berkata, "Al-Ustadz adalah Imam di bidang ilmu teologi dan pembesarnya agama Islam, indah tutur,” katanya. Al-Imam Tajuddin As-Subuki juga berkata, "Al-Ustadz adalah imam yang sangat agung pangkatnya, dan mulia derajatnya sangat masyhur namanya di Khurosan.” Al-Imam Fakhruddin Ar-Rozi juga berkata, "Al-Ustadz adalah orang yang membela kebenaran dan sangat alim di bidang Astronomi (Ilmu Hisab) dan Teologi (Ilmu Tauhid) Ilmu Fiqih dan Ushul." Al-Imam Haromain Mufti Mekkah dan Madinah pernah belajara Ilmu Faro'id (Ilmu Hitungan Waris) kepada Al-Ustadz.

Di antara guru Al-Ustadz adalah Abu Ishaq Ibrahim Bin Muhammad Al-Isfiroyini, Abu Umar Bin Najid, Abu Umar Muhammad Bin Ja'far Bin Mator, Aba Bakar Al-Isma'ili, dan Aba Ahmad Bin Adi. Setelah Al-Ustadz keluar dari Naisabur karena ada fitnah dari Kabilah Turkumaniyah akhirnya Al-Ustadz menuju ke Isfiron. Sedangkan penduduk Isfiron sangat senang dengan kedatangan Al-Ustadz. Beliau wafat pada tahun 429 H / 1037 M. Semua ulama' sepakat Al-Ustadz disemayamkan di samping gurunya Al-Imam Abu Ishaq Asy-Syairozi. Makam Al-Ustad dan gurunya seperti dua bintang yang menyinari dan saling berkumpulan di antara menara yang tinggi. Karangan Kitab Al-Ustadz, antara lain, Kitab At-Tafsir, Fadoih Mu'tazilah: Kitab yang membongkar kesesatan Mu'tazilah, AlFarqu Bayna Al-Firoq: Sebuah Kitab tentang Sejarah Perpecahan Ummat Islam menjadi 72 golongan disertai penjelasan yang kafir dan sesat serta yang selamat, Kitab At-Tahsil, dan lainnya. Referensi lain yang dibuat adalah Tabyin Kidibz Al-Muftari karya Ibnu 'Asakir (hal. 254). Thobaqot Asy-Syafi'iyah karya Qodhi Ibnu Syuhbah (Juz 2 hal. 211-212). Juga Thobaqot Asy-Syafi'iyah Al-Kubro karya Taqiyuddin As-subuki (Juz 5 Hal. 86-92). Siyar A'lam An-Nubala' karya AlHafidz Adz-Dzahabi (Juz 4 hal. 1282), dan lainnya.(bulkini)


RELIGI

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

K hazanah

Kisah Imam Jazuli Menulis Kitab Shalawat Panjang

DALAM sebuah riwayat, bahwa Al-Imam Jazuli yang membuat kitab shalawat yang panjang, Dala’il khairot. Ketika ia menuliskan sejarah kenapa Imam Jazuli menulis shalawat yang demikian panjangnya, maka dia berkata, “Suatu siang aku lewati padang pasir bersama murid-muridku kehabisan air,” Imam Jazuli membuka kisah. Lalu rombongan Imam Jazuli melewati sebuah sumur dekat perkampungan. Di situ begitu kelihatan antara sumur untuk umum dengan sumur pribadi. “Ini sumur di pinggir jalan untuk umum,” gumam Imam Jazuli, seperti ditulis dalam sebuah riwayat. Mereka pun mendekati sumur itu, namun tidak ada embernya. Tidak ada talinya. Tidak ada pengeretnya. Timbanya juga tidak ada. Tapi di dalam sumur itu ada airnya, namun terlalu dalam. Itu airnya terlalu dalam, tapi timbanya tidak ada. Lalu bagaimana cara orang di sini mengambil airnya. Pakai apa? Apa mungkin setiap kali mengambil air timbanya dibawa? Lalu di pasang talinya? Di pasang segala? apa wilayah ini begitu? Pertanyaan sekumpal itu menyemut di kepala Imam Jazuli. Murid-murid Imam Jazuli pun hening. Kala waktu shalat akan berakhir, Imam Jazuli melihat ada seorang wanita kecil, Bunayyah. Putri bersuai di bawah 10 tahun itu sedang bermain. Imam Jazuli menyapanya. “Hai Bunayyah putri kecil, anak kecil, bocah, wanita kecil! Timba sumur ini ke mana? Ini kan sumur umum?” tegur Imam Jazuli. Dia (putri kecil) itu berkata: “iya ini sumur umum, namun kami di sini tidak memerlukan timba untuk mengambil air di sumur ini”. “Lalu mengambil air pakai apa?” Anak kecil itu pun berkata, “Begini caranya kami kalau ngambil air,” ujarnya, seraya mendekati sumur, lalu menaruh tangannya di atas sumur. Air sumur tiba-tiba naik dengan sendirinya dari bawah ke atas. Terus hingga ke bibir sumur. Bahkan, sampai meluap di atas mulut sumur sampai mereka mengambil air selesai. Seusai berhajat dengan air sumur, air turun lagi ke bawah dengan sendirinya! Berkata Imam Jazuli, “Laailaha Illallahu Muhammadurrasulullah. Ini anak kecil, putri kecil kok bisa begini?” “Wahai anak kecil kau ini punya amalan apa?” Dijawab oleh Putri Kecil itu, “Aku cuma disuruh ayah-ibuku selain shalat, selain berbicara tidak boleh berhenti dari shalawat kepada sayyidina Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam. Semua sekampung ini caranya ngambil air begitu.”()

Z iarah

10 Faedah Menziarahi Makam Rasulullah SAW

ISLAM mengajurkan umatnya berziarah ke makam Rasulullah SAW di Madinah. Kalau menziarahi makam orangtua dan makam orang saleh dianjurkan, maka makam Rasul SAW lebih-lebih lagi dianjurkan untuk diziarahi. Kecuali mengingat kematian, ziarah kubur di makam ulama dan para wali, terlebih lagi makam Nabi Muhammad SAW, berdaya guna untuk meraih berkah. Rasulullah Saw menganjurkan umatnya untuk menziarahi makamnya di banyak hadits. Anjuran ini perlu untuk diamalkan, mengingat beliau Saw tentunya lebih mengerti betapa tingginya kedudukan ziarah ke makam rasul. Mengenai hal ini Syekh Sayid Bakri bin Sayid M Syatho Dimyathi dalam kitab I‘anatut Tholibin menulis, sebagian ulama mengatakan, bahwa orang yang menziarahi makam Rasulullah SAW berhak menerima 10 kehormatan dari Allah SWT. Pertama, akan diberikan derajat tertinggi di sisi Allah. Kedua, akan disampaikan pada cita-cita tertinggi. Ketiga, akan dipenuhi kebutuhannya. Keempat, akan diberikan banyak anugerah-Nya. Kelima, akan diselamatkan dari bencana. Keenam, akan dilindungi dari aib. Ketujuh, akan dimudahkan dalam kesulitan. Kedelapan, akan diringankan bebanmya dalam musibah. Kesembilan, dapat merasakan apa yang akan terjadi. Kesepuluh, akan mendapat limpahan rahmat Allah SWT. Orang yang mampu menempuh perjalanan ke Madinah, selayaknya tidak melewatkan kesempatan untuk menziarahi makam Rasulullah SAW. Sayang sekali kalau melewatkan kesempatan emas tersebut mengingat banyak sekali keutamaan yang Allah sediakan untuk mereka yang menziarahi makam Rasul SAW. Di samping itu, ziarah ke makam Nabi Muhammad SAW sudah menjadi hak beliau SAW terhadap umatnya, bahkan segenap makhluk Allah. Dalam mengungkapkan betapa besarnya hak Rasulullah, seseorang yang berjalan melalui kepalanya menuju makam Rasul SAW dari tempat terjauh sekalipun, tetap tidak bisa membayar hak Rasulullah SAW.(nu/or/id)

C7

Kuota Haji Kalsel Tunggu Regulasi Kuota haji Indonesia pada 2017 bertambah menjadi 221 ribu, sebagaimana diumumkan pemerintah. Ada kenaikan kuota yang cukup signifikan di tahun ini, yaitu 52.200 jamaah. Wartawan: Didin/MK

K

EPALA Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalsel H Noor Fahmi mengaku bersyukur dengan kenaikan ini. Menurutnya, peningkatan ini sangat berarti karena sudah empat tahun kuota Indonesia dipotong 20 persen, sehingga 168 jamaah. Namun berapa kuota yang diberikan untuk jamaah haji Kalsel, Noor Fahmi mengaku belum tahu. “Mengenai berapa kouta yang akan diberikan untuk jamaah haji Kalsel, kami pun masih menanti surat resmi dari Kemenag Pusat,” katanya kepada wartawan TV saat wawancara di ruang kerjanya, Jumat (13/1). Fahmi menegaskan, Kanwil Kemenag Kalsel belum bisa menyampaikan jumlah kuota resmi haji Kalsel, sebelum ada surat resmi Kemenag RI tentang kepastian kuota haji 2017. “Sementara menunggu surat resmi Kemenag RI, kita semua tentu berharap kuota haji untuk Kalsel akan bertambah. Bahkan kalau bisa kebagian lebih banyak. Sebab dari tambahan 10.000 itu kan dibagi untuk semua provinsi di Indonesia,” tambahnya. Menurut Noor Fahmi, estimasi daftar tunggu Kalsel sampai saat ini 92.237 orang. Itu artinya rasio masa tunggu kalau dikembalikan 3.811, sekitar 24 tahun. “Perkiraan nomor porsi yang akan berangkat tahun 2017 ini sampai nomor porsi 51.613. Ini

KALSEL.KEMENAG.GO.ID

BERI KETERANGAN: Kakanwil Kemenag Kalsel Noor Fahmi saat memberikan keterangan soal kuota haji Kalsel 2017.

belum termasuk kuota tambahan yang disampaikan Presiden yang berjumlah 10.000,” katanya. Dengan estimasi seperti itu ia hanya bisa mengajak berdoa dan berharap, agar Kalsel mendapatkan jatah kuota yang lebih banyak. Sebelumnya diwartakan, telah diumumkan kuota jamaah haji Indonesia mengalami kenaikan signifikan untuk musim haji

tahun ini. Kuota haji Indonesia bertambah 52.200 jamaah. Angka itu terdiri dari 42.200 kuota yang menandai kembali normalnya kuota Indonesia. Kuota haji Indonesia dan seluruh negara pengirim jamaah mengalami pemotongan 20% sejak 2013. Pemotongan seiring dilakukannya renovasi Masjidil Haram. Akibatnya, kuota haji Indonesia

106 Calon Haji Tabalong Undur Diri SEBANYAK 106 calon haji Kabupaten Tabalong mengundurkan diri untuk berangkat ke Tanah Suci pada 2017. Mereka mengundurkan diri dengan berbagai alasan. Menurut staf Bidang Haji dan Umroh di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong, Jainoor alasan mengundur diri adalah faktor ekonomi dan meninggal dunia. "Dari total 106 calon jamaah haji yang mengundurkan diri, sebanyak 68 orang meninggal dunia dan alasan ekonomi 28 orang," jelas Jainor. Sedangkan jumlah calon haji yang mendaftar pada 2016, mencapai 862 orang, sehingga total daftar tunggu di daerah ini mencapai 8.592 orang. Kondisi ini semakin menambah panjang antrean terbang ke Tanah Suci. Di sisi lain, Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Drs H Sulaiman menyatakan sangat mendukung diterbitkannya Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Tapin tentang Penyelenggaraan dan Biaya Transportasi Ibadah Haji Kabupaten Tapin yang ditetapkan Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM. “Dengan terbitnya Perda Haji itu, menjadi dasar untuk bisa lebih melayani masyarakat Kabupaten Tapin yang akan melaksanakan ibadah rukun Islam ke-5 dengan

DOK/MK

aman, nyaman, tertib dan lancar,” ujarnya, usai menerima perda tersebut, Rabu (11/1) lalu. Menurut Sulaiman, minat masyarakat Kabupaten Tapin menunaikan ibadah haji sangat tinggi. Tiap tahun para pendaftar terus meningkat. Antusias besar masyarakat tersebut memang perlu diimbangi peningkatan pelayanan yang lebih profesional dan berkualitas. Ia menyebut, hal ini adalah salah satu bentuk nyata perhatian Pemerintah Kabupaten Tapin dalam memberikan pelayanan terhadap calon jamaah haji. Salah satunya dengan menerbitkan peraturan daerah. “Semoga pelaksanaan ibadah haji tahun ini bisa berjalan dengan aman dan lancar,” ujar H Sulaiman.

Penyelenggaraan dan Biaya Transportasi Ibadah Haji tersebut terdiri dari 8 Bab dan 10 Pasal. Yang di antaranya memuat tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, Ibadah Haji, Penyelenggaraan Ibadah Haji, Biaya Transportasi Ibadah Haji. Juga memuat pengertian Jamaah Haji, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Daerah, Tim Pemandu Haji Daerah, Tim Kesehatan Haji Daerah dan istilah Embarkasi dan Debarkasi, tentang Pengelolaan Biaya Transportasi Jamaah, biaya Petugas Haji Daerah, biaya Operasional PPIHD, transportasi, akomodasi, konsumsi, serta biaya operasional pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji. (didin/kalsel.kemenag)

hanya 168.800 selama empat tahun terakhir. Kini, dengan tambahan 42.200, kuota haji Indonesia kembali normal menjadi 211.000. "Dari proses pembahasan tindak lanjut tersebut, Kerajaan Arab Saudi, dalam hal ini Menteri Haji dan Umrah Kerajaan Arab Saudi telah memutuskan mengembalikan kuota normal haji Indonesia dari 168.800 menjadi 211 ribu untuk

musim haji 2017," terang Presiden, Selain pengembalian kuota sebesar 211 ribu, Kerajaan Arab Saudi juga menyetujui permintaan tambahan kuota untuk Indonesia, dan memutuskan pemberian tambahan 10 ribu. Dengan begitu, kuota haji untuk Indonesia musim haji 2017, dari 168.800 menjadi 221 ribu. Indonesia memperoleh kenaikan sebesar 52.200.(kalsel kemenag)

Dakwah Bilkitabah Sangat Penting BERITA-berita yang disajikan media umum maupun Islam, kini seperti tiada berimbang. Cenderung menyudutkan sebelah pihak. Bahkan memprovokasi ke arah yang tidak baik. Hal itu diungkapkan KH Husin Nafarin Lc pada kesempatan pembukaan workshop jurnalisme dakwah Islam se-Kalimantan Selatan di Hotel Nasa Banjarmasin, belum lama ini. “Dakwah bilkitabah itu sangatlah penting,” ujar Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalimantan Selatan ini. Dakwah Bilkitabah, semula dikenal dengan sebutan dakwah bil qolam. Penggunaan nama qolam merujuk pada firman Allah SWT (QS Surah Al Qolam: 1). Maka jadilah dakwah bil qolam sebagai konsep melalui pena, yaitu dengan membuat tulisan di media massa. Ayat-ayat Alqur’an menunjukkan pengertian dakwah sebagai ajakan ke jalan Allah SWT (syariat Islam), ajakan kepada kebaikan, serta mencegah kemunkaran atau kebatihan. "Serulah (manusia) kepada jalan Rabb-mu dengan hikmah dan pelajaran yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik". (QS An-Nahl:125).

Karena menyangkut tulisan itulah, dakwah bil qolam diidentikkan dengan istilah dakwah bil kitabah (dakwah melalui tulisan). Menurut Badan Pengelola Masjid Jami Banjarmasin itu, saat ini berita-berita di media umum maupun Islam cenderung tak lagi berimbang. “Dengan workshop ini semoga bisa berubah. Menggunakan media untuk unsur yang baik,” ujar KH Husin Nafarin. Adapun materi yang disampaikan antara lain, tuntunan praktis menulis karya ilmiah, teknik menulis artikel, teknik komunikasi, desain dan layout majalah. Workshop jurnalistik dakwah ini diikuti puluhan peserta dari 13 kabupaten/kota se-kalimantan Selatan. MUI Kabupaten Batola mengutus Kakankemenag Batola H Ahmadi Syukran Nafis, yang dikenal sebagai wartawan senior alumni Dinamika Berita. Pada kesempatan itu H Ahmadi berharap worshop menambah wawasan peserta, dan bisa meningkatkan peran dan fungsi komunikasi ulama dengan umat. “Setelah diadakan kegiatan ini, para pelaku media Islam khususnya bisa membuat citra Islam jadi lebih baik,” harap H Ahmadi.(didin/kemenag kalsel)

Ini Program dan Target Lazismu pada 2017 PERHIMPUNAN zakat, infaq dan shodaqoh (ZIS) Lembaga Amil Zakat Infaq dan shadaqah Muhammadiyah (Lazismu) mengalami peningkatan sebesar 24,33 persen setiap tahun sejak 2010-2016. Tahun ini, Lazimu akan fokus pada berbagai target dan program. "Target program di tahun 2017 adalah pembuatan Kartu Lazismu, beasiswa seribu sarjana, pemberdayaan ekonomi seribu UMKM, Youth and Social Innovation Lazismu Goes to Campus," kata Direktur Utama Lazismu, Andar Nubowo, Kamis (12/1) malam. Ia menerangkan, ada juga program pendayagunaan produktif dalam ben-

tuk kandang kambing, Indonesia terang dan klinik Apung Said Tuhuleley. Dua program ini merupakan program unggulan Lazismu pada 2017. Terkait dengan kebijakan program Lazismu di 2017, kata dia, Lazismu menetapkan program-program tersebut di bidang pendidikan, ekonomi, sosial dan inovasi. Di bidang pendidikan ada program save our school, GN -OTA, Trensains, dan sejuta sarjana. Di bidang ekonomi ada program tani bangkit, sejuta UMKM, pemberdayaan ekonomi berupa program Youth Entepreneurship, bina usaha ekonomi keluarga dan penyertaan modal BTM. Selain itu, ada program surya LED, Safaro, kampung ternak

dan Desbumi. "Di bidang sosial meliputi tanggap darurat bencana, dai mandiri, Muhammadiyah Aid, Kurban Pak Kumis dan Mobil Klinik," ujarnya. Selanjutnya, kata dia, di bidang inovasi ada program Lazismu menghadirkan program Indonesia terang dan Klinik Apung Said Tuhuleley. Program pada 2017 fokus kepada sasaran kawasan terdepan, terluar, dan tertinggal (3T). Sementara, dalam rangka menatap potensi zakat pada 2017, Lazismu memproyeksikan target penghimpunan ZIS sebesar Rp 800 miliar dengan rincian target pertumbuhan ZIS dari tahun sebelumnya sebesar 56 persen.(rol)


C8 E konomika Tantangan Ekonomi Makin Kompleks GUBERNUR Bank Indonesia Agus Martowardojo mengatakan, ke depan tantangan perekonomian akan semakin kompleks, sehingga menuntut kesiapan dan sinergi dari seluruh pemangku kepentingan. “Tahun 2016 baru saja kita lalui bersama, tahun yang penuh dengan tantangan sekaligus membuka jendela kesempatan bagi perekonomian Indonesia. Walau pemulihan ekonomi global masih lemah, dan disertai ketidakpastian, namun ekonomi nasional dapat tetap tumbuh dengan stabilitas makro ekonomi yang tetap terjaga,” kata Agus Martiwardojo, Jumat (13/1). Agus mengaku bersyukur di tengah gejolak eksternal yang ada, ekonomi Indonesia mampu menunjukkan resiliensinya dan tumbuh 5,02 persen di triwulan III 2016. “Bahkan di beberapa provinsi seperti di Sulawesi Tenggara ekonomi masih mampu tumbuh 6 persen. Capaian ini diraih seiring dengan tingkat inflasi nasional yang rendah dan terkendali yaitu di kisaran 3,02 persen. Inflasi ini berada dalam kisaran sasaran inflasi sebesar 4 plus minus 1 persen dan lebih rendah dari angka di tahun 2015,” katanya.(rol/ant)

P erbankan Aroma, Cara Baru Memikat Anda INDUSTRI perbankan Tanah Air belakangan mulai beranjak menuju tren branchless banking, alias tanpa kantor cabang. Dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi, khususnya via ponsel, layanan bank kini dalam genggaman Anda. Di negara-negara maju, seperti Inggris atau Amerika Serikat, tren ini sudah berlangsung lebih dulu. Bahkan, saking majunya, di ‘Negeri Paman Sam’ muncul segmen digital-only bank yang sejak awal meniadakan kantor fisik, seperti diluncurkan Capital One. Firma ini mungkin pada awalnya berpikir tidak akan pernah mengeluarkan ongkos untuk mengadakan kantor cabang. Faktanya, sebagian nasabah ternyata tetap menginginkan relasi manusia dengan bank tempat mereka memercayakan uang. Sekarang, Capital One memiliki cabang. Namun, alih-alih sebagai bank, mereka menyebutnya kafe. Masuk ke sana, Anda akan disambut harum aroma kopi yang sedang dijerang para barista. Potongan setengah harga untuk kopi akan Anda dapatkan jika Anda membayarnya dengan kartu dari Capital One. Pemegang rekening juga dapat menikmati muffin yang baru selesai dipanggang, atau memakai internet gratis sepuasnya. Baik untuk berselancar di dunia maya atau beraktivitas tatap muka perbankan.(ahl/mtn)

EKONOMI & BISNIS

SABTU, 14 JANUARI 2017/15 RABIUL AKHIR 1438 H

Maret Elpiji 3 Kg Rp 30 Ribu Tak berhenti sampai menaikkan pajak kendaraan bermotor, dan tarif lainnya, pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), giliran elpiji 3 kilogram dinaikkan menjadi Rp 30 ribu per tabung.

E

LPIJI 3 kg tetap satu harga. Jadi naik, tapi ada yang akan dapat subsidi,” ujar Direktur Jenderal Minyak dan Bumi (Migas) Kementerian ESDM I Gusti Nyoman Wiratmaja. Dia menyatakan, masyarakat yang masuk katagori miskin dan UMKM yang berhak menerima subsidi elpiji 3 kg bisa membeli elpiji itu, dengan menggunakan kartu yang dikeluarkan Kementerian Sosial. Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), dalam bahasa yang lebih santun menyatakan, bahwa penaikan harga elpiji 3 kg ini sebagai pelaksanaan subsidi elpiji tertutup tepat sasaran, yang bakal mulai dilakukan pada Maret 2017. IGN Wiratmaja Puja menjelaskan, pelaksanaan subsidi langsung elpiji tiga kg untuk masyarakat miskin dan rentan miskin akan dilakukan bertahap mulai Maret 2017. Kementerian ESDM dan Kementerian Sosial telah bekerja sama terkait pendataan dan pembagian kartu kepada masyarakat yang berhak. “Kami akan menggunakan skema subsidi langsung, bekerja sama dengan Kementerian Sosial. Jadi keluarga yang berhak dapat satu kartu yang nantinya dapat jatah elpiji tiga kg sebanyak tiga tabung per bulan. Kalau yang usaha mikro (mendapat) sembilan tabung,” jelas Wiratmaja, seperti dikutip dari laman resmi Ditjen Migas di Jakarta. Agar pelaksanaan program berjalan lancar, lanjut Wirat, Kementerian ESDM melakukan diskusi yang intensif dengan Kementerian Sosial. Saat ini, Kementerian Sosial telah menyebarkan sekitar 800.000 kartu ke beberapa daerah. Dari penyebaran kartu itu akan diteliti daerah mana yang paling siap untuk penerapan subsidi elpiji tiga kg kg ini. “Sedang kita bahas, (daerah) mana yang paling siap. Kementerian Sosial sudah menyebarkan sekitar 800.000 kartu juga,” ujar Wirat. Wirat menambahkan, satu kartu yang diberikan kepada masyarakat miskin tersebut tidak hanya dikhususkan untuk pembelian elpiji tiga kg semata melainkan untuk program bantuan khusus lainnya yang tengah dijalankan pemerintah. Adapun kartu yang digunakan dalam pelaksanaan program ini merupakan sejenis kartu uang elektronik (e-money). Pemerintah bekerja sama dengan perbankan nasional seperti BRI, BNI dan Mandiri dalam penyediaan kart tersebut dan alat EDC.(adb/mtn) “

FARID/MK

BERTAHAN BERKOKOK: Pedagang ayam potong tengah melayani pembeli di salah satu pasar tradisional di Banjarmasin.

Harga Ayam masih Berkokok DI tengah masih tingginya harga sejumlah kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional di Banjarmasin, penyuka ayam potong dipaksa untuk menahan diri. Itu setelah penaikan harga ayam potong kiloan di pedagang pengecer masih berkokok di harga tinggi. Menurut beberapa pedagang di Pasar Sentra Antasari Banjarmasin, harga ayam potong masih dijual di rentang Rp 30 ribu hingga Rp 40 ribu per ekor. Komoditas lain, harga daging sapi segar, misalnya juga enggan turun harga. Masih dijual Rp 125 ribu

hingga Rp 130 ribu per kilogram. Informasi yang dihimpun dari sejumlah pedagang pasar tradisional di Banjarmasin, Jumat (13/1) pedagang ayam dan daging sapi di Pasar Lama dan Sentra Antasari, ayam ras per ekor naik sejak distributor besar di Basirih menaikkan harga sekitar Rp 1.000-Rp 2.000 per ekor. Sedangkan harga daging sapi masih bertahan. Ernawati, seorang pedagang ayam potong mengatakan para pedagang pun dipaksa memutar otak. Mafhum, hampir semua kebutuhan pokok dijual tinggi. Tia-

da barang yang tak naik. Padahal keuntungan yang tak seberapa, harus berbagi dengan distributor. Setali tiga uang cerita Piyah, pedagang ayam di Pasar Lama. Ia mengungkapkan, harga jual ayam ras naik sejak sepekan lalu sebesar Rp 1000 per kilogram. Kenaikan sudah dari distributor besar. Ukuran besar dijual Rp 38 ribu sampai Rp 40 ribu per ekor dalam keadaan perut kosong. Padahal sebelumnya hanya Rp 35 ribu. Sedangkan untuk ayam ras ukuran sedang dijual Rp 30 sampai Rp 35 ribu per ekor dari sebelumnya hanya Rp 27

Efek Pariwisata Banjarmasin Belum Terasa BANJARMASIN, MKAnggaran Dinas Budaya dan Pariwisata menurun dibanding alokasi tahun sebelumnya. Keterbatasan anggaran inilah yang membuat kurang gencarnya promosi wisata Kota Banjarmasin, dan yang ditakutkan sektor pariwisata ikut turun. Alhasil, penerimaan daerah dari sektor pajak hotel, restoran atau lainnya, stagnan. Sebagai imbas sepinya wisatawan lokal maupun luar yang datang, dampaknya wisata Kota Banjarmasin kurang terpublis. Padahal, menurut anggota DPRD Kota Banjarmasin H Rudiani, pariwisata harus bisa diandalkan. Sebab pariwisata memberi efek domino bagi sektor lainnya. “Salah satunya usaha hotel, maupun bidang usaha lain,” sebut dia. Tahun 2017, anggaran Dinas Budaya dan Pariwisata hanya Rp 14 miliar atau turun Rp 7 miliar dari tahun sebelumnya yang mendapat

alokasi Rp 21 miliar. Menurut Rudiani, peningkatan PAD bisa berjalan signifikan asalkan diimbangi peningkatan sektor pariwisata. Caranya dengan perbanyak promosi, kegiatan atau even bertajuk pariwisata, dan pengembangan sarana serta fasilitas lainnya. Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kota Banjarmasin Ikhsan Alhaq menilai, menurunnya kunjungan wisata akibat kurang memadainya fasilitas pendukung di lokasi objek wisata. “Misalnya, tiada tempat parkir di lokasi wisata Siring Tandean. Tanpa itu tentu orang jadi malas datang,” ujarnya. Ia pun sudah memiliki rancangan untuk menggandeng swasta atau pemilik lahan, yang tak jauh dari objek wisata Siring Tandean. Kolaborasi itu untuk menjadikannya sebagai wadah parkir. Kemudian mencari jalur agar bus pariwisata bisa ma-

suk. Ikhsan menilai, sektor pariwisata Kota Banjarmasin belum signifikan memberi dampak terhadap penerimaan pajak hotel. Sebab perilaku wisatawan yang datang di Banjarmasin datang pagi dan pulang sore. “Jarang wisatawan yang datang nginap di hotel. Nah, kebiasaan inilah yang akan diubah, sehingga ada alasan menikmati wisata Kota Banjarmasin lebih dari sehari,” katanya. Ada opsi wisata lain yang akan dicoba dibuat, seperti susur sungai. Jadi, tidak hanya melihat sungai dari tepian atau siring Tandean. Namun perlu disadari bahwa kemajuan wisata harus dibarengi promosi. “Ada rencana memasang baliho wisata Banjarmasin di Bandara Ngurah Rai Bali, dan Soekarno Hatta Jakarta. Sehingga ada objek wisata Banjarmasin bisa menarik wisatawan luar,” katanya.(farid)

sampai Rp 28 ribu per ekor. Naiknya penjualan ayam potong membuat penjualan semakin sepi, karena hampir semua kebutuhan kini naik seperti cabe, dan telur ayam ras. “Kami menjual ayam kiloan saat mahal seperti ini ayam satu ekor dibagi menjadi empat bagian. Jadi pembeli bisa beli paha atas saja, atau dada atas saja. Ini siasat penjual agar cepat laku, karena saya tak memiliki pedingin es yang besar. Takut ayam cepat layu dan membusuk, akhirnya saya kan yang rugi,” ungkapnya.(farid)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.