media kalimantan online
Untuk Masyarakat Banua
Instagram: @media kalimantan
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
A7 Tanam Cabe di Pekarangan Rumah JADWAL SHALAT
“Jika belum bisa menjadi lebih baik untuk orang lain, setidaknya berupayalah menjadi lebih baik untuk diri sendiri. Jika belum bisa berguna bagi banyak orang, setidaknya berusahalah agar tidak menyusahkan orang lain. Jika belum mencoba maka tak akan pernah tahu, jika belum menjalani, maka tak akan pernah mampu untuk merasakan. Sudah bahagia hari ini?”
Dzuhur 12:35
B8
Ashar 15:59
Maghrib 18:43
epaper klik: issuu.com/ e-mediakalimantan
www.mediakalimantan.co.id Gambar 10 Besar Desain Jersey Barito Putera Isya 19:56
Subuh 05:04
Syuruk 06:22
HUBUNGI KAMI
@MK untuk Banua
NOMOR 2729/VII/2017/24 HALAMAN RP 2.500,-
C8 Dorong Geliat Ekonomi di Desa Pedalaman REDAKSI 0811 5041 555
SIRKULASI 0811 5041 666
IKLAN 0811 5041 777
Rizky Pora Bergabung Hari Ini “InsyaAllah, Rizky Rizaldi Pora bergabung bersama kita (PS Barito Putera) mulai besok siang (siang ini, red). Dia terbang dari Bandara Adi Sutjipto Yogyakarta sekitar pukul 11.20 WIB dan diperkirakan tiba di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin sekitar pukul 13.35 Wita,” ungkap Bang Hasnur.
Wawancara Kombes Pol Anjar Wicaksana S S.IK M.AP
Wartawan: Khairil Anwar/MK
AYU MARETA.YYN
R
Pharmacy People, Cover song, Hennaart, Writer, Owner Zayyin Collection Instagram: @ayu_mareta
IZKY RIZALDI PORA, pemain Barito Putera musim 2016 yang begitu cemerlang saat membela Timnas di Piala AFF Desember lalu, menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta PS Barito Putera. Sosoknya yang tak jua hadir dalam sesi latihan PS Barito Putera bersama Coach Jacksen F Tiago sepekan terakhir, membuat publik bertanyatanya; Apakah pemain kelahiran Ternate, 22 November 1989 itu tetap memperkuat Barito Putera di musim 2017 ini? Atau malah berpindah ke tim lain? Pertanyaan para pecinta PS
Kirimkan Quote Anda dengan memposting di Instagram Anda, tautkan ke @mediakalimantan dan beri hastag #quotemediakalimantan
Barito Putera itu pun semakin menggebu ketika banyak berita berseliweran menyebut Pora sudah dipinang dan kontrak dengan tim lain. Namun demikian, ada pula yang mengabarkan bahwa Ripora Bersambung ke A6
H ST
Bangun Pasar Agrobisnis Termegahh
PEMERINTAH Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), segera membangun pasar agrobisnis termegah di provinsi ini untuk mendukung petani dalam mendistribusikan hasil pertaniannya secara langsung ke pasar tanpa melalui tengkulak. Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Abdul Latif di Barabai, Minggu mengatakan, rencana pembangunan pasar agrobisnis modern yang lengkap dengan fasilitas pendukung tersebut, akan dimulai tahun ini. “Saya bersama Muspida yaitu Kapolres HST AKBP Mugi Sekar Jaya dan Dandim 1002 Barabai Letkol Inf Dodit Heri Setiawan, telah melakukan kunjungan ke pasar agrobisnis Pasar Baru Keramat Barabai, beberapa waktu lalu,” katanya. Kunjungan tersebut, dalam rangka memastikan rencana pembangunan Bersambung ke A6
A
nang Gondang
Hasnuryadi: Ripora & Hansamu Not for Sale!
Tanang haja jar Bang Hasnur...
Hasnuryadi: Ripora & Hansamu Not for Sale!
Dari Zero Narkoba hingga Melayani dengan Ikhlas “Saya minta jajaran untuk tetap semangat memberikan pelayanan prima dengan ikhlas dan tulus kepada masyarakat. 2017 ini saya tekankan untuk tahun pelayanan.” Penulis: Firman/MK
S
EJAK mengemban tugas sebagai Kapolresta Banjarmasin pada 20 September 2016, Kombes Pol Anjar Wicaksana mempunyai misi khusus memberantas narkoba. Ia bahkan ingin membuat zero narkoba di Kota Seribu Sungai. Hal itulah yang diungkapkan Anjar ketika berkenan menerima Media Kalimantan dalam wawancara eksklusif di ruang kerjanya di lantai 2 gedung utama Mapolresta Banjarmasin,
Jumat (20/1) pekan tadi. Pria yang punya pembawaan kalem, ramah dan berwibawa ini mengaku cukup terusik mendengar suara-suara yang menyatakan tingginya angka penyalahgunaan narkotika di kota ini ketika pertama kali ia menjabat. “Target pertama saya adalah berusaha membersihkan narkoba dari Banjarmasin. Saya perintahkan Satuan Narkoba Bersambung ke A6
DESAS-Desus akan hengkangnya dua punggawa PS Barito Putera yang tampil memukau saat membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 lalu, Rizky Rizaldi Pora dan Hansamu Yama Pranata, ditanggapi santai manajer PS Barito Putera, H Hasnuryadi Sulaiman. Sebab ujar salah satu putra pendiri PS Barito Putera, H Abdussamad Sulaiman HB itu, keduanya dipastikan tetap akan berada di Barito Putera. “Ripora mulai bergabung bersama kita besok (hari ini, red) dan sudah pasti tetap bersama kita (Barito Putera, red). Adapun Hansamu, dia akan menyusul. Namun yang perlu diketahui, Hansamu itu sudah kontrak sama kita sejak 2015 lalu Bersambung ke A6
Menengok Tradisi Imlek di Kalimantan Selatan (1)
Kelenteng Soetji Nurani, Salah Satu Pusat Perayaan Imlek di Banjarmasin Meskipun didominasi warga muslim, toleransi umat beragama di Banjarmasin sangat terjaga dengan baik. Salah satu simbol itu yakni Kelenteng atau Tempekong, yang hingga saat ini berdiri tegap, sebagai salah satu dari bagian sejarah Banjarmasin. Catatan: Hendra Riffani, Banjarmasin
A
DA dua Kelenteng atau Tempekong di kota Seribu Sungai. Pertama Klenteng Soetji Nurani di Jalan Kapten Pierre Tendean dan Ke-
lenteng Karta Raharja atau Po An Kiong di Jalan Niaga Timur nomor 45, Banjarmasin. Dari segi arsitektur bangunan, baik Kelenteng Soetji Nurani dan Po An Kiong yang berdiri sejak 1898 Masehi, ternyata sangat memperhatikan aspek Feng Sui, dalam penempatan sebuah bangunan. "Mengapa Kelenteng Soetji Nurani berdiri dekat dengan sungai, bukan sebuah kebetulan. Jenderal The Sin Yoe dan Ang Lin Thay, yang kala itu menginjakkan kaki di Banjarmasin, Bersambung ke A6
Tol Pertama yang Menembus Gedung Tinggi GEDUNG berlantai 16 di Osaka, Jepang ini terbilang unik karena adanya jalan tol yang menembusnya, tepat di lantai 5 hingga 7. Jalan tol yang menembusnya merupakan jaringan jalan tol sepanjang 293,3 km. Uniknya lagi, penyelenggara jalan tol tersebut merupakan penyewa tetap pada lantai 5 hingga 7 di gedung ini. Pada tahun 1983, pembangunan gedung baru di area gedung unik berada dihentikan oleh
Basalamatan
pemerintah setempat, dikarenakan rencana pembangunan jalan tol sudah final. Namun, pemilik gedung ini menolak untuk menyerah, ia tidak mau memindahkan gedungnya. Setelah bernegosiasi dengan penyelenggara jalan tol selama 5 tahun, muncullah solusi ini. Pemilik gedung menggunakan tiang penyangga ganda untuk melindungi gedung ini dari getaran, dan juga struktur melingkar di sekeliling bagian yang digunakan untuk ditembus jalan tol.(bne)
Nang Bakisah: Amang Isap
S
APIDA mutur hanyar tagal sudah maajab, kaya itu pang kisahnya sapida mutur ampun Amat anak Amang Ciput. Sabujurnya kadada nang salah lawan sapida mutur tadi, inya lantaran Amat tu kada paingatan, wayah mahidupi kunci Bersambung ke A6 MER
DJOEN/MK
BANJARBARU
A2
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
B alaikota Minta Kontrak Karya PT GC Dievalusi WALIKOTA Banjarbaru H Nadjmi Adhani meminta pemerintah pusat mengevaluasi kerja sama kontrak karya pertambangan intan dengan PT Galuh Cempaka yang dulu pernah beroperasi di wilayah ini. “Pemkot meminta kontrak karya pemerintah dengan PT Galuh Cempaka dievaluasi karena perusahaan sudah tidak lagi beroperasi sejak delapan tahun lalu,” ujarnya. Najdmi mengatakan, pihaknya segera melaporkan kondisi areal pertambangan yang terletak di Kelurahan Palam masuk wilayah Kecamatan Cempaka kepada Kementerian ESDM RI. Adapun luas keseluruhan areal pertambangan sesuai kontrak karya yang berlaku hingga tahun 2034 mencapai 2.900 hektare, tetapi hanya seluas 600 hektare yang dieksploitasi. “Termasuk lahan yang menjadi objek wisata Danau Seran dan Danau Caramin yang pengelolaannya dilakukan masyarakat,” ungkapnya. Menurut mantan Camat Landasan Ulin ii, objek wisata dua danau yang ramai dikunjungi wisatawan lokal maupun luar daerah tersebut berbahaya karena ke dalaman danau mencapai 15 meter hingga 30 meter. Atas kondisi itulah Pemkot tidak bisa mengelola objek wisata danau itu karena status kepemilikan yang masih berada di tangan perusahaan konsorsium tersebut. “Pemkot tidak bisa mengelola danau karena statusnya masih milik PT Galuh Cempaka dan terkendala kontrak karya dengan pemerintah yang kerja samanya setara Undang-Undang,” ujarnya. Hasil evaluasi terhadap kontrak karya diharapkan luasan areal pertambangan menjadi lebih kecil dan Pemkot Banjarbaru diberi kewenangan mengelola terutama dua danau itu. “Harapan kami, luas areal tambang menjadi lebih kecil karena lahan seluas 2.300 hektare yang belum dieksploitasi tetap dimiliki perusahaan dan dua danau bisa dikelola Pemkot,” tandasnya.(ardiansyah)
ARDIANSYAH/MK
MENUNGGU EDARAN: Pelajar muslim SD bagi anak perempuan dari kelas 4 hingga kelas 6 diwajibkan mengenakan jilbab dengan rok panjang.
Wajibkan Siswi SD Pakai Jilbab Celana Panjang Bagi Pelajar Laki-laki
Upaya menanamkan pendidikan berkarakter di lingkungan pendidikan dasar, Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru bakal mewajibkan peserta didik muslim tingkat SD menutup aurat masing-masing. Wartawan: Ardiansyah/MK
D
INAS Pendidikan Kota Banjarbaru membuat gebrakan mewajibkan pelajar SD muslim bagi anak laki-laki pakai celana panjang, sementara anak perempuan mengenakan jilbab dan rok panjang. Kepala Dinas Pendidikan Dra Hj Rahmah Khairita mengatakan, pihaknya akan segera memberikan edaran ke seluruh SD di kota Banjarbaru agar siswa yang muslim bagi wanita wajib memakai jilbab dan rok panjang sedangkan laki-laki bercelana panjang. Hal ini pun menurut perempuan akrab
dipanggil Rita ini wajar saja bila diberlakukan seperti itu, pasalnya anak-anak mnedekati aqil baliq. “Mereka sudah ada yang aqil baliq, jadi wajar saja kita pakaikan seperti itu, malah ada sebagian orang tua yang berinisiatif sendiri,” ujarnya. Dan dalam eaktu dekat ini, edaraan kewajiban bagi siswa maupun siswi muslim sepertinya bakal terealisasi. Dikatakan Rita, bagi non muslim pihak sekolah nantinya mengatur sendiri bagaiman pakaian yang sopan. “Kalau non muslim kita serahkan ke pihak
individu masing-masing,” tambahnya. Hanya saja, pemberlakuan kewajiban ini bukan untuk seluruh kelas di tingkatan sekolah dasar, hanya akan diberlakukan mulai kelas 4 hingga kelas 6 saja. “Pemberlakuannya ada batasan, dari kelas 4 sampai 6,” ungkapnya. Menurut Rita, kewajiban ini juga membiasakan anak-anak agar lebih menutup aurat yang mana sekarang generasi muda banyak mengumbar aurat. “Ini untuk membiasakan anak-anak muslim agar tidak memperlihatkan auratnya,” tandasnya.()
4.093 Pelajar SMP Siap UNBK LOKTABAT, MK- Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMP sederajat di Banjarbaru bakal diikuti 4.093 siswa. Mereka berasal dari 14 SMP Negeri, 9 SMP Swasta dan 13 Madrasah Tsnawiyah (MTs) dilaksanakan dengan dua gelombang. Gelombang pertama dilaksanakan dari tanggal 2,3,5 dan 15 Mei 2017. Gelombang kedua tanggal 8,9,10 dan 16 Mei 2017. Pelaksanaan UNBK ini dika-
takan Kepala Dinas Pendidikan Dra Hj Rahmah Khairita, masih ada mengalami hambatan, seperti misalnya lebih mensosialisasikan kepada siswa tentang UNBK. Serta mau tidak mau satu sekolah yang siap UNBK bergantian pada gelombang berikutnya. Berkaitan itu, menurut data Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru akan ada 16 tempat pelaksanaan UNBK yakni SMPN 1, SMPN 3, SMPN 4, SMP
Sanjaya, SMP Qardhan Hasana, SMP Islam Citra Madinatul Ilmi, MTs Al Falah Putra, MTs Darul Ilmi, MTs Al Falah Putri, SMKN 1, SMKN 2, SMKN 3, SMKN 4, SMK Telkom, SMAN 1, SMAN 4. Karena diantara data yang dimiliki hanya ada tiga SMP Negeri saja yang sanggup menyediakan ruangan khusus UNBK. Selebihnya memakai ruang di SMA atau SMK. Sedangkan enam SMP swasta sudah siap
menyediakan ruangan sendiri. Ibu Rita -biasa disapa- tidak mempermasalahkan masih minimnya SMP Negeri yang memiliki ruangan UNBK, dia justru khawatir bila SMK atau SMA tidak meminjamkan ruang untuk UNBK. “Mudahan-mudahan pihak SMA atau SMK tidak keberatan untuk meminjamkan tempat untuk UNBK SMP,” ucapnya. Sementara itu, persiapan sen-
Upaya Melindungi Kawasan Pertanian RANTAU, MK- Kabupaten Tapin saat ini menjadi perhatian pemerintah pusat khususnya bidang pertanian karena dipercaya sebagai salah satu daerah penyangga pangan nasional. Peran strategis yang diamanatkan pemerintah pusat ini, sekaligus menjadi tanggung jawab Pemkab Tapin dalam rangka melindungi kawasan pertanian di Tapin. Agar lahan pertanian tidak dialih fungsikan dan mengantisipasi beragam bencana alam yang setiap saat bisa saja terjadi. Bupati Tapin HM Arifin Arpan mengambil inisiatif untuk mendatangi kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Jakarta, Kamis (19/1) lalu. Dalam kunjungan itu Bupati didamping Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tapin Ir H Nurdin MS dan disambut oleh Ir Hermensyah Dipl SE MM, Deputi Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB. Dalam perbincangan Bupati Tapin menceritakan keberadaan wilyah Tapin yang merupakan potensial kawasan pertanian dan mata pencaharian penduduk menggantunggkan hidup dari hasil pertanian. “Dari itulah menjadi kawasan pertanian sekaligus didaulat sebagai penyangga pangan oleh pemerintah pusat tidak hanya untuk Kalimantan tetapi juga nasional,” kata Bupati. Bupati Tapin mengharapkan ada-
HUMAS
DI BNPB: Bupati Tapin HM Arifin Arpan didampingi Ir H Nurdin MS bersilaturrahmi dengan BNPB dalam rangka upaya perlindungan kawasan lahan pertanian.
nya dukungan dan perhatian khusus dari pemerintah pusat dalam hal ini BNPB, apabila sewaktu- waktu daerahn mengalami bencana alam mengakibatkan hancurnya sarana pra sarana pendukung kawasan pertanian. “Alhamdulillah respon Deputi sangat respek terhadap kedatangan kita tadi, Insya Allah permintaan kita diprioritaskan,” tuturnya. Di beberapa daerah di kawasan
Kalsel pada tahun 2016 lalu mengalami berbagai musibah bencana banjir yang merendam lahan pertanian. Sementara Kabupaten Tapin pun pada tahun 2016 lalu tidak luput dari bencana alam tersebut, tercatat 1 jembatan hancur diterjang banjir di Desa Linuh Kecamatan Bungur dan jalan rusak parah sepanjang 4,5 Km di Desa Matang Batas Kecamatan Hatungun. Sementara itu Pelaksana Kepala
BPBD Tapin Ir Nordin menambahkan, sesuai dengan tugas dan kewenangan apabila terjadi bencana alam, dan merusak sarana dan prasarana pertanian maka pihaknya melaporkan langsung disertai bukti-bukti. “Dengan menghadap langsung ke BNPB setidaknya dapat dimintakan untuk dibenahi langsung sehingga para masyarakat petani tidak terganggu,” tambahnya.(dillah/humas)
diri sudah dilakukan Disdik bukan hanya permasalahan tempat UNBK saja. Ada penambahan komputer untuk beberapa sekolah yang melaksanakan UNBK sebanyak 200 unit computer dengan harga kisaran per unit Rp 8,5 juta. “Ada pengadaan tambahan 200 unit melalui E Katalog, spek yang bagus menggunakan Windows 10, tidak pakai software bajakan karena pabrikan semuanya,” ungkapnya. (ardiansyah)
PKK Tapin Diamanahi Tanam 1.750 Bibit Cabe RANTAU, MK- Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapin menerima sebanyak 1.750 bibit cabe siap tanam yang diserahkan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalsel Hj Raudathul Jannah, Kamis (19/1) lalu. Menurut Ketua PKK Provinsi Kalsel, pemberian bibit cabe dalam rangka mendukung program Kementrian Pertanian RI mensukseskan tanam cabe dengan memanfaatkan halaman pekarangan rumah. “Untuk mensukseskan itu para kader PKK dapat menanam 20 batang bibit cabe di halaman pekarangan rumah masing-masing, kalau tidak ada pekarangan minimal menanam 1 batang pohon bibit cabe,” katanya. Sementara itu Ketua TP PKK Kabupaten Tapin Hj Ratna Ellyani Arifin Arpan mengatakan, dengan adanya bantuan bibit cabe dari Dinas Ke-
tahanan Pangan, pihaknya akan menggerakkan kader-kader PKK dimulai di tingkat kabupaten, kecamatan sampai desa. “Kita menggerakkan kader-kader maupun pengurus PKK di tingkat kabupaten, kecamatan dan desa untuk menanam kebutuhan pangan di halaman pekarangan rumah masing-masing,” tuturnya. Jadi tidak hanya cabe yang ditanam di pekarangan rumah tetapi juga tanaman lain apa yang menjadi kebutuhan dalam keluarga itu sendiri. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tapin Ir Yusriansyah menambahkan, gerakan tanam cabe merupakan tindak lanjut Kementrian Pertanian RI melalui Badan Ketahan Pangan dengan PKK pusat kemudian diteruskan antara Dinas Ketahaan Pangan Kabupaten/Kota se Kalsel dengan PKK se Kalsel.(dillah)
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
D inamika
Kecam Orangtua Bayi
TINDAKAN orangtua yang menyebabkan bayi berusia lima bulan dinyatakan positif terpapar sabu-sabu, dikecam anggota DPRD Kota Palangkaraya, Abdul Hayie. "Seharusnya orang tua melindungi anaknya bukan justru menjadi penyebab anak terpapar narkoba. Kita sangat menyesalkan kejadian tersebut," kata Abdul Hayie, di Palangkaraya, Sabtu (21/1). Anggota Komisi B DPRD Palangkaraya ini pun mengaku kaget mengetahui kejadian di dalam tubuh bayi lima bulan dinyatakan positif terpapar sabu-sabu. "Untuk kasus seperti ini saya juga baru mengetahui. Bisanya yang positif itu hanya orang tuanya, tidak sampai berdampak pada anak apalagi ini adalah bayi lima bulan," katanya. Dia juga meminta pemerintah kota melalui instansi terkait dapat turut aktif melakukan pemantauan terhadap kondisi bayi perempuan yang kini dalam observasi BNNP Kalteng. Hayie pun meminta masyarakat Palangkaraya untuk menjadikan kejadian tersebut sebagai pelajaran sehingga tidak terulang di kemudian hari. Politisi PPP itu mengajak masyarakat meningkatkan pengawasan terhadap peredaran narkoba sehingga penyalahgunaan barang haram ini bisa diminimalkan. Dia meminta seluruh pihak berkomitmen dalam melaksanakan program Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). "Bentengi diri, keluarga, lingkungan dengan meningkatkan keimanan. Jika seluruh elemen masyarakat tidak menyatakan perang terhadap narkoba maka generasi muda penerus bangsa ini akan hancur," katanya. Kejadian tersebut terungkap usai tertangkapnya dua pengedar sabu-sabu bernama Tan Tsi Chuan alias Babeh (62) dan M Denny Hidayat (33) alias Deny di sebuah kios tempat usaha Deni di Jalan Tjilik Riwut Palangkaraya. Pada saat penangkapan terhadap keduanya, di lokasi yang sama juga didapati istri Deni dan anaknya yang masih berusia 5 bulan. Setelah dilakukan pemeriksaan ternyata istri Deny dan anak perempuannya itu positif. Deny yang juga ayah balita tersebut diketahui dengan sengaja memberikan sabu-sabu kepada istrinya, RI, yang berusia 22 tahun. Karena sang ibu memakai sabu maka zat yang telah masuk dalam tubuhnya kemudian juga berdampak pada sang anak yang ditularkan melalui ASI yang disusukan.(ant)
PALANGKARAYA
Dua DPC PPP di Kalteng Dibekukan Seharusnya sesuai jadwal, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kalimantan Tengah, pada Desember 2016, musyawarah cabang (muscab) di tingkat cabang sudah dilaksanakan. Namun, hingga batas waktu tersebut ternyata belum juga direalisasikan. Wartawan: Tiva/MK
TIVA/MK
S
“
EBENARNYA Kota Palangkaraya sudah mengusulkan untuk melaksanakan muscab tapi kita pending, karena melihat Kabupaten Katingan dan Gunung Mas, sampai batas waktu toleransinya. Atas persetujuan DPP PPP, kedua kabupaten kita bekukan dan dibentuk pelaksana tugas (plt), untuk menggelar muscab," kata Ketua Dewan Pimpinan Wila-
TABUH REBANA: Penabuhan rebana sebagai tanda dibukanya Muscab PPP Kota Palangkaraya yang berlangsung di Asrama Haji Palangkaraya, Sabtu (21/1).
yah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kalimantan Tengah, Awaludin Noor, usai pembukaan muscab PPP di Aula Asrama Haji Palangkaraya, Sabtu (21/1). Ketua DPW PPP Kalteng kubu Romahurmuziy ini, mengungkapkan, pelaksanaan muscab PPP Palangkaraya, Gunung Mas dan
Katingan yang bersamaan digelar, merupakan hal yang lumrah dan bisa saja terjadi, seperti yang pernah dilaksanakan di daerah lain. Dari 13 kabupaten dan Kota Palangkaraya, hanya Kabupaten Gunung Mas dan Katingan saja, yang tidak memiliki kursi di DPRD setempat, sehingga menjadi salah satu faktor penyebab
muscab tidak bisa dilaksanakan. Mantan anggota DPRD Kalteng ini,menekankan pada seluruh pengurus dan kader PPP di Bumi Tambun Bungai, agar lebih siap lagi menghadapi tantangan kedepan yang bakal menghadang partai berlambang kabah ini, khususnya mempersiapkan diri dalam pelaksanaan Pilkada 2018.
Pemanfaatan Hutan Jadi Topik Bahasan PALANGKARAYA, MKKepala Badan Penelitian, Pengembangan, Inovasi dan Teknologi Kota Palangkaraya, Barit Rayanto mengatakan, isu pengelolaan dan pemanfaatan kehutanan akan menjadi topik daerah yang menjadi bahasan dalam Rapat Koordinasi Nasional Badan Penelitian 2017. "Infomasi dari pusat akan ada dua sampai tiga materi pokok yang akan dibahas dalam rakornas. Selain itu, isu daerah
yang juga akan menjadi disajikan ialah terkait sektor kehutanan," kata Barit Rayanto, di Palangkaraya, Sabtu (21/1). Menurut Barit, alasan dipilihnya kehutanan menjadi salah satu topik bahasan Rakornas Litbang karena isu lingkungan terutama pengelolaan dan pemanfaatan hutan telah menjadi isu global. "Apalagi Kalimantan Tengah juga menjadi sotoran dunia karena masih memiliki hu-
tan yang masih perawan yang disisi lainnya telah beralih fungsi sebagai perkebunan dan pertambangan," katanya. Mantan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga berharap ini pembahasan isu kehutanan nantinya bukan berbentuk pengambilan sumber daya kayu melainkan bagaimana langkah mendapatkan manfaat maksimal tanpa merusak. "Jadi yang kita cari ialah upaya mendapatkan 'multiplier effect' se-
perti memanfaatkan hutan pesisir sebagai kawasan wisata alam yang mana sektor ini akan menarik minat wisatawan yang suka melihat kondisi alam yang asri," katanya. Melalui Rakornas Litban 2017 yang digelar 1-3 Maret 2017 di Palangkaraya, diharapkan dapat memunculkan berbagai ide pengelolaan hutan yang terintegrasi.”Saat ini, persiapan pelaksanaan Rakornas Litbang tersebut telah mencapai 78 persen,” ujarnya.(ant)
Optimistis Kalteng Putra Juara Divisi Utama PALANGKARAYA, MKSetelah resmi ditunjuk sebagai pelatih Kalteng Putra FC, langkah selanjutnya yang dilakukan Kas Hartadi yang merupakan mantan pelatih Sriwijaya, mempersiapkan tim laskar Isen Mulang untuk menghadapi laga divisi utama, yang dalam waktu dekat akan digelar. Lima pemain andalan di atas usia 25 tahun, sesuai regulasi PSSI pun telah disiapkan. Walaupun sisanya akan diseleksi di Solo, Jawa Tengah, dari 30 Januari sampai 2 Februari, agar bisa lolos ke Indonesia Soccer Ligue (ISL). "Karena target yang dibebankan CEO kepada saya harus juara dan lolos ISL. Jadi kita benarbenar memilih pemain yang berkualitas, yang punya etitud, mau kerja keras dan loyal kepada tim. Itu kriteria saya,"kata Hartadi di Palangkaraya, Sabtu (21/1).
TIVA/MK
KALTENG PUTRA: Pelatih Kalteng Putra FC Kas Hartadi (kiri) dan CEO Kalteng Putra Agustiar Sabran.
Walaupun tak dipungkirinya, target tersebut sangat berat, terlebih lagi menghadapi sebanyak 61 tim, tetapi tetap optimistis tugas berat yang diemban kepadanya dapat dilakukannya.
Sedangkan, kata Hartadi, rekrutmen untuk pemain lokal tetap akan dilakukan, tetapi tetap lebih dulu melihat kualitas pemain, yang harus bersaing untuk starting eleven. "Jadi tidak asal magangmagangan. Tapi yang langsung kita bisa mainkan. Saya tidak mau pilih kasih, karena yang saya pentingkan adalah tim,"tegasnya. Diakui Hartadi, dirinya memang belum pernah melihat langsung permainan tim Kalteng Putra dan belum pernah mendengar gaung tim laskar Isen Mulang ini sampai tingkat nasional. Tetapi ia kembali yakin, setelah dalam asuhannya, nama Kalteng Putra akan bergema di seluruh nusantara. Sementara itu, CEO Kalteng Putra FC Agustiar Sabran, berharap dengan dipilihnya Kas Hartadi sebagai pelatih, dapat
meloloskan laskar Isen Mulang ke ISL dan juara divisi utama. "Saya tetap ingin lolos ISL. Ini serius dan harus bisa menang dalam setiap pertandingan. Jadi bukan hanya menghibur tetapi juga harus menang,"ujarnya. Dengan begitu, prestasi Kalteng Putra FC bisa lebih baik dan meningkat, sekaligus dapat menumbuhkan prestasi gemilang bagi para pemain lokal serta mengharumkan nama Kalteng dikancah persepakbolaan nasional. Adapun ke-5 pemain diatas usia 25 tahun tersebut adalah mantan pemain tm nasional Indonesia posisi striker atas nama Budi Sudarsono, mantan penjaga gawang timnas dan PBFC Dian Agus Prasetyo, mantan pemain timnas U-23 dan tim Sriwijaya FC senior Mahyadi Panggabean serta Aang Suparman mantan pemain Gresik United.(tiva)
Jalan Negara Rusak, Bupati Surati Gubernur MUARA TEWEH, MKBeberapa ruas jalan di wilayah Kabupaten Barito Utara, kondisinya hingga kini sangat memprihatinkan. Salah satunya adalah Muara Teweh – Benangin, karena sepanjang jalan tersebut puluhan titik kerusakaan. Parahnya lagi, setiap titik kerusakaan dipenuhi kubangan lumpur hingga kedalam hampir 50 centimeter. Keadaan jalan rusak itu, membuat sejumlah kendaraan sangat sulit untuk melewati, baik roda empat dan lainnya. Sementara untuk perbaikan belum juga dilakukan,karena status jalan itu milik negara. Sedangkan kewenangan berada di tangan Pemprov Kalimantan Tengah. Ataas kondisi itu, banyak keluhan masyarakat, umumnya Kecamatan Teweh Timur dan Gunung Purei. Untuk itu, Bupati Barito Utara H Nadalsyah, bersama dinas terkait
A3
BANI/MK
TINJAU JALAN: Bupati H Nadalsyah didampingi Kepala Dinas PU Barito Utara, Fery Kusmiadi saat meninjau jalan di Kecamatan Teweh Baru, beberapa hari lalu.
turun ke lapangan untuk melihat kondisi yang sebenarnya. Bupati H Nadalsyah mengatakan, kondisi jalan hingga kini belum dilakukan perbaikan. Sebab, menurut dia, pemerintah kabupaten tidak
punya kewenangan dalam perbaikan, melainkan menjadi domain pemerintah provinsi. Menurutnya, untuk proses percepatan penanganan akan dikoordiasikan dengan pihak provinsi. Sebab bila
dibiarkan jalan tersebut akan mengalami kerusakaan lebih parah lagi apalagi pada saat musim penghujan. “Kami akan koordinasikan dan segera kirim surat kepada bapak gubernur Kali-
mantan tengah guna mempercepat perbaikan.dan ini harus ditangani secara cepat,”kata Nadalsyah, Kamis (19/1). Ia meminta kepada pengguna jalan khususnya yang menggunakan kendaraan roda empat, agar memperhatikan kondisi jalan dengan tidak membawa beban melebihi maksimal. Kondisi ini sangat penting agar kerusakaan jalan lebih parah dapat dihindarkan.Dengan memperhatikan peringatan agar tidak membawa beban berat, kerusakaan jalan dapat diminimalisir, karena jalan dibuat sesuai dengan klas yang ada. “Kami terus sampaikan imbauan kepada masyarakat pengguna jalan agar setiap membawa beban tidak melebihi ketentuan. Karena untuk melakukan perbaikan dipergunakan anggaran tidak sedikit dan prosesnya juga lama,”pungkasnya.(bani)
Terkait masih adanya dualisme PPP, baginya tidak terlalu dipikirkannya, selama berpatokan pada Allah, rasul dan ulil amri mingkum (pemimpin), juga telah melakukan islah sesuai anjuran. "Kita sudah melakukan islah. Hampir seluruh yang memiliki hak suara di Kalteng baik DPC dan DPW, sudah sama-sama semua mengikuti muktamar islah di Pondok Gede Jakarta. Tidak ada satupun yang tidak hadir berdasarkan surat keputusan (SK) Muktamar Bandung,"ujarnya. Bahkan sebelum bertolak mengikuti muktamar islah di Jakarta, sudah melaksanakan rapat pimpinan (rapim) PPP Kalteng, kendati setelah di Jakarta ternyata ada sebagian yang firqoh atau memisahkan diri. "Tapi itu lain soal. Kita tetap jalan lurus ternyata masih 85 persen muncul di sini. Apalagi saat ini masih dilakukan banding di tingkat pusat, sehingga hasil PTUN kemarin masih belum mempunyai kekuatan karena masih berproses. Jadi kita tetap jalan sampai sk Kemenkum tetap berlaku, maka kita akan memegang itu,"tandasnya.()
AMM Ajak Jaga Persatuan dan Kesatuan PALANGKARAYA, MK- Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menyayangkan adanya bentuk provokasi yang mengatasnamakan agama Islam. "Pertama kami sangat menyayangan dan mengutuk keras segala bentuk provokasi yang mengatasnamakan umat Islam yang dilakukan oknum tak bertanggung jawab," kata Koordinator AMM Kalteng, Daryana di Palangkaraya, Minggu (22/1). Pernyataan AMM tersebut disampaikan karena adanya spanduk di beberapa kabupaten/kota di Kalteng yang bertuliskan 'Umat Islam Palangka Raya Menolak Habib Rizieq Shihab Sebagai Imam Besar Umat Islam Indonesia. Bahkan spanduk tersebut juga terdapat di Kabupaten Katingan, Lamandau, Seruyan, Pulang Pisau, dan Kotawaringin Timur, yang masing-masing mengatasnamakan umat Islam setempat. Keberadaan spanduk tersebut dikhawatirkan membuat suasana tidak kondusif. Sebab kondisi di Kalteng saat ini cukup aman, tentram dan damai. Yang disayangkan AMM adalah membawa-bawa nama umat Islam atau mengatasnamakan agama. Untuk itu, AMM meminta kepolisian dan pihak terkait lainnya untuk mengusut dan menindak tegas upaya provokasi yang mengatasnamakan umat Islam. Daryana yang juga sebagai Ketua Wilayah Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Kalteng menerangkan, pernyataan sikap AMM tersebut telah dibahas dan dirumuskan sebelumnya melalui rapat internal AMM. Turut hadir dalam rapat penentuan sikap tersebut sejumlah perwakilan Pmuda Muhammadiyah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah dan Nasyiatul 'Aisyiyah serata Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalteng dalam hal ini diwakili Dr Bulkani yang juga merupakan Rektor UM Palangkaraya. AMM juga meminta umat Islam Kalimantan Tengah senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan sesuai falsafah "Huma Betang" sehingga keamanan, toleransi dan keharmonisan yang selama ini terjalin terpecah belah oknum tak bertanggungjawab.(ant)
Maksimalkan Anggaran yang Ada PADA 2017 ini, seluruh anggaran satuan organisasi pemerintah daerah (SOPD) maupun di sekretariat daerah telah mengalami pengurangan, sehingga penggunaan anggaran yang ada harus dimaksimalkan. Bupati H Nadalsyah mengungkapkan pada 2017 ini, anggaran pembangunan hanya kurang lebih 35 persen, bila dibandingkan dengan tahun 2016. sehingga seluruh SKPD telah mengalami pemotongan. Dengan alokasi yang ada, maka diharapkan dapat dipergunakan secara maksimal dan dibelanjakan sesuai dengan yang prioritas, artinya usulan warga untuk pembangunan banyak yang tidak diakomodir. Menurutnya, alokasi anggaran yang hanya 35 persen dari sebelumnya, maka pembangunan sudah direncanakan dihentikan dan akan dilanjutkan pada tahun berikutnya. “Saya meminta maap kepada
seluruh masyarakat pada tahun ini anggaran kita hanya sedikit, sehingga apa yang diusulkan tidak dapat direalisasikan,”pungkasnya. Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Barito Utara, Fery Kusmiadi membenarkan hal ini. Menurutnya, dengan anggaran yang ada, sejumlah perencanaan banyak dicoret, namun tetap berharap pada anggaran tambahan tahun 2017 bisa dilanjutkan. Selain itu, kata dia, akibat dari pemotongan anggaran pada tahun 2016 lalu, kegiatan proyek banyak yang tidak terbayarkan. Sebab proyek sedang berjalan dana dilakukan pemotongan terutama DBH yang mencapai lebih dari puluhan miliar. “Kami tidak bisa berharap lebih banyak dengan kondisi saat ini, karena dengan dana yang ada sejumlah kegiatan yang telah direncanakan batal dikerjakan,”tandasnya.(bani)
A4
KALIMANTAN TENGAH
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
K otim Penggunaan Medsos SEKRETARIS Komisi III DPRD Kotawaringin Timur Herro Harapano Manddow meminta sekolah di daerah itu untuk mengajarkan penggunaan media sosial secara cerdas kepada siswa. "Bimbingan Penggunaan Medsos secara baik dan benar sangat penting terhadap siswa, tujuannya agar para siswa terhindar dari informasi menyesatkan, tidak benar dan palsu atau hoax," katanya kepada wartawan dikutip dari Antara, Minggu (22/1). Herro mengungkapkan, dengan adanya bimbingan pihak sekolah diharapkan para siswa dapat lebih cerdas dan lebih berhati-hati dalam menggunakan Medsos. Seluruh siswa diedukasi untuk tidak mudah mempercayai hingga melanjutkan (share) berita yang belum jelas kebenarannya, bohong atau hoax. Menurut Herro, para siswa harus diselamatkan dan jangan sampai terpengaruh dengan berita-berita bohong atau hoax yang tersebar di Medsos. "Kita berharap peran besar dari dinas teknisnya untuk menangani ini, saat kita sudah darurat hoax, semua pihak harus peduli dengan persoalan tersebut, terutama dalam menyehatkan siswa dari pengaruh hoax," katanya. Lebih lanjut Herro mengatakan, selain pihak sekolah peran orang tua dalam membimbing dan mengawasi penggunaan Medsos juga sangat penting.(ant)
K apuas
Pelatihan Keuangan
UPAYA meningkatkan pengetahuan aparatur pemerintahan desa dalam rangka pengelolaan keuangan desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (BPMDes) Kabupaten Kapuas segera mengadakan pelatihan. Aparatur pemerintahan desa yang akan dilatih kali ini adalah sekretaris desa dan bendahara keuangan desa. “Yang akan kita latih Sekdes dan bendahara. Pelatihannya rencana Maret nanti,” kata Kepala Bidang Pemerintahan Desa dan Kelurahan DPMDes Kapuas Jhon Phita Kadang di Kuala Kapuas, kemarin. Karena banyaknya jumlah peserta yang akan dilatih, maka pelatihan akan dilaksanakan DPMDes secara bertahap, khususnya desa yang sudah melaksanakan pemilihan kepala desa (Pilkades). “Pelatihan kami prioritaskan bagi desa yang sudah mengikuti Pilkades, karena kalau kami mengikutkan desa yang belum Pilkades takutnya nanti perangkatnya diganti,” katanya. Namun demikian tidak semua desa yang sudah melaksanakan Pilkades desa diikutsertakan dalam pelatihan tahap pertama, namun desa perwakilan masing-masing kecamatan. “Nanti akan kami lihat desa mana yang mengkhawatirkan itu akan kita prioritaskan. Karena tidak mungkin empat ratusan lebih pesertanya kita latih langsung, tapi bertahap,” ujar Jhon. Mantan Sekcam Kapuas Timur itu mengungkapkan, tujuan pelatihan agar Sekdes dan bendahara desa memahami tentang aturan keuangan desa, terutama pengelolaan keuangan desa. “Karena dilapangan kebanyakan yang terjadi kasus, ketika kepala desa diberikan anggaran ternyata dia yang mengelolanya sendiri,” ungkapnya. Padahal, sambung Jhon, seperti di Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) ada yang namanya Pejabat Pelaksana Tekhnis Kegiatan (PPTK). Nah, di pemerintahan desa, semua perangkat desa bisa ditugaskan menjadi PPTK dan dikoordinir oleh Sekdes.(irfan)
DIGDO/MK
DEBAT KANDIDAT: Dua pasangan calon pemimpin Barsel mengikuti debat kandidat yang digelar KPU Barsel di Gedung Jaro Pirarahan, Buntok, Sabtu (21/1) malam.
Aty Singgung Masalah Kewenangan Saling Sindir Terjadi Saat Debat Kandidat Pilkada Barsel
Debat kandidat dua pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Barsel berlangsung menarik. Wartawan: Digdo/MK
S
ALING sindir terjadi dalam debat yang dilaksanakan di Gedung Jaro Pirarahan, Buntok, Sabtu (21/1) malam. Salah satunya, saat Aty Djoedir yang kini maju sebagai pendamping Eddy Raya menanyakan mengenai kewenangan dan pembagian tugas
bupati dan wakilnya kepada pasangan lawan HM Farid Yusran dan Sukanto Djaban. “Bagaimana pembagian kewenangan bupati dan wakilnya?” ujar Ety Djoedir. Pertanyaan ini menjadi menarik karena Ety merupakan mantan Wakil Bupati Barsel di era kepe-
mimpinan Farid Yusran. Bahkan, Ety sempat mengaku, tak mendapatkan pembagian tugas dan kewenangan saat mendampingi Farid Yusran yang sekarang menjadi pesaingnya. Tak mau kalah, Sukanto Djaban yang maju menjadi Wakil Bupati Barsel mendampingi Farid Yusran mengatakan, tugas dan kewenangan bupati dan wakilnya sudah diatur dalam undang-undang. “Jadi, wakil bupati tidak harus menunggu delegasi atau perintah dari bupati. Tugas dan fungsinya sudah diatur dalam
UU Nomor 23 Tahun 2014. Jadi, tak ada alasan menunggu perintah baru bekerja,” tandasnya. Acara debat kandidat dibuka Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barito Selatan (Barsel) Hadi Surais. Ia menjelaskan, debat kandidat dilaksanakan dua sesi yakni 21 Januari dan 6 Februari. “Jadi acara ini merupakan rangkaian kegiatan Pilkada Barsel, yang memang harus dilaksanakan oleh para Paslon,” katanya. Ia menambahkan, debat kandidat ini dipandu moderator yang berinte-
Siap Dukung TMMD 2017 KUALA KAPUAS, MK- Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahun ini kembali akan dilaksanakan di Kabupaten Kapuas. Jika tahun sebelumnya TMMD dilaksanakan sebanyak dua kali dalam satu anggaran, tahun ini program itu dilaksanakan sebanyak tiga kali. Hal itu guna lebih meningkatkan peran TNI turut membangunan daerah-daerah terpencil, terisolasi, daerah perbatasan/daerah terluar dan juga desa-desa tertinggal, baik pembangunan fisik maupun non fisik yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat. Nah, sehubungan program TMMD tersebut, Wakil Bupati Kapuas H Muhajirin didampingi Dandim 1011 Kapuas Letkol Inf Akhmad Syaikhu serta Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Kapuas Drs Ibak M.Pd pada, Jumat (20/1) kemarin, mengikuti rapat Paripurna TMMD ke-37 tahun anggaran 2016 yang dilaksanakan di GOR Ahmad Yani Mabes TNI Cilangkap Jakarta. Rapat paripurna dibuka langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo didampingi Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono, diikuti oleh para Perwira TNI, baik dari Mabes TNI, Pangdam, Danrem, Dandim serta para Bupati/Walikota, Kepala Dinas Transmigrasi, Kepala Dinas Pertanian dan Ketua Bappeda Provinsi seluruh Indonesia. Wakil Bupati Kapuas H Muha-
“Masyarakat Jangan Terprovokasi”
IRFAN/MK
RESMIKAN: Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat saat meresmikan hasil pekerjaan bedah rumah dalam rangka kegiatan TMMD Imbangan Kodim 1011 Kuala Kapuas tahun 2016.
jirin melalui Humas Dinas Kominfo setempat menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Kapuas pada prinsipnya mendukung penuh pelaksanaan kegiatan TMMD 2017 seperti pada tahuntahun sebelumnya. Terkait adanya surat Menteri Dalam Negeri RI 16 Januari 2017 No.140/174/SJ, bahwa pelaksanaan kegiatan TMMDtahun 2017 dilaksanakan sebanyak tiga kali dalam satu tahun anggaran, Muhajirin mengatakan akan melaporkan hal tersebut kepada Bupati Kapuas guna penyesuaian anggaran lebih lanjut. Termasuk memerintahkan kepada instansi terkait untuk menyusun pro-
gritas tinggi dan tidak memihak kepada salah satu paslon. Dia juga memohon maaf kepada masyarakat karena tidak semua bisa menonton secara langsung ke dalam gedung. Sebab orang yang masuk ke dalam Gedung Jaro Pirarahan dibatasi. “Namun masyarakat bisa menonton melalui siaran langsung melalui TVRI Kalteng dan RRI Palangka Raya atau bisa juga langsung menonton di luar gedung jaro yang sudah disediakan layar lebar dari berbagai sisi gedung,” ujarnya.()
gram prioritas yang terintegrasi dengan program TMMD, dan perencanaan partisipatif masyarakat pada penyusunan RKPDes sertarencana kegiatan pembangunan daerah tahun 2017. Sedangkan Dandim 1011 Kapuas Letkol Inf Ahkmad Syaikhu mengatakan, guna mendukung serta mensukseskan program Panglima TNI melalui TMMD 2017, dia mengharapkan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Kapuas, serta sinergitas dan kerja sama semua elemen, baik dinas instansi terkait, dan juga kompunen masyarakat, sehingga benar-benar terjalin suatu kemanunggalan antara TNI dan rakyat.(irfan)
KUALA KAPUAS, MKMinyikapi adanya pemasangan spanduk yang ditemukan di beberapa kabupaten yang bertuliskan mengatasnamakan umat Islam menolak Habib Rizieq Shihab sebagai imam besar umat Islam Indonesia. Kapolres Kapuas AKBP Jukiman mengimbau, seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas tidak terpancing dan terprovokasi. “Adanya spanduk-spanduk yang meresahkan persatuan dan kesatuan bangsa NKRI yang ditemukan di beberapa kabupaten tetangga. Saya selaku Kapolres Kapuas mengimbau agar seluruh masyarakat Kapuas tidak terpancing dan terprovokasi,” katanya via Whats APP, Minggu (22/1). Khusus adanya foto yang beredar mengambarkan kalau spanduk tersebut juga terpasang di Kapuas, mantan Kapolres Palangka Raya itu meminta agar masyarakat mempercayakan kepada Polres Kapuas untuk melakukan penyelidikan. “Percayakan kepada kami untuk melakukan penyelidikan terkait dengan kebenaran foto itu untuk diuji, kapan, dimana, siapa, bagaimana kronologi kejadian serta motif pelaku. Jangan sampai kita terpancing,” pintanya. “Jangan sampai yang yang mirip-mirip langsung dituduh. Perlu penyelidikan yang mendalam. Kasus Sampit, Katingan adalah hal yang berbeda jauh
IRFAN/MK
AKBP Jukiman Situmorang Kapolres Kapuas
dalam konteks tindak pidana. Kasus Sampit dan Katingan ada barang bukti (spanduk) dan ada saksi, pelaku dalam lidik. Sedangkan di Kapuas terkait foto masih harus diuji secara laboratoris,” timpal Jukiman. Kapolres Kapuas juga menyatakan telah berkoordinasi dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kapuas. Hasil koordinasi bahwa HMI Kapuas mengimbau supaya umat Islam khususnya para mahasiswa Kapuas tidak terpancing dan terprovokasi. Kemudian mempercayakan sepenuhnya kepada Polres Kapuas untuk mengambil langkah penyelidikan terkait dengan foto keberadaan spanduk tersebut di Kapuas. Selanjutnya sepakat untuk menghentikan pembahasan di akun-akun FB yang mana hal tersebut dapat mengeleminir dampak dan menciptakan situasi kondusif, baik di dunia nyata maupun di dunia maya. “Saya sangat mengapresiasi sikap bijak adikadik kita (HMI) calon pemimpin bangsa,” katanya.(irfan)
Perlu Campur Tangan Pemerintah BUNTOK, MK- Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Barsel) diminta membentuk lembaga untuk pengelola pemasaran hasil kebun masyarakat. Ketua Badan Legislasi Daerah DPRD Barsel H Abdul Gani SP MMA menuturkan, hal ini bertujuan untuk mengatasi masalah harga jual yang tidak menentu, dari hasil kebun masyarakat, seperti karet dan rotan. Ia menilai, walau pun pemerintah setempat telah memiliki Dinas Perindustrian dan Perdagangan, untuk penanganan pemasaran hasil kebun masyarakat, terutama untuk komoditas karet dan rotan masih belum
tertangani secara maksimal. “Maka dari itu perlu dibentuk lembaga khusus atau paling tidak berupa bidang pada salah satu organisasi perangkat daerah di Pemerintah Kabupaten Barsel yang khusus menangani pemasaran komoditas karet dan rotan di wilayah ini,” ujarnya kepada wartawan Media Kalimantan, Minggu (22/1). Ia juga menjelaskan, dari hasil studi banding pihaknya ke beberapa daerah di Indonesia dan pada Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia. Pemerintah Daerah dipersilahkan membuat kebijakan membentuk organisasi atau badan, atau bidang
spesifik sesuai karakteristik daerah yang bisa memberikan dampak bagi kemakmuran masyarakatnya. Ia menila,i pemerintah daerah melalui organisasi perangkat daerah yang spesifik tersebut tentu akan lebih maksimal untuk mengupayakan dan mencari serta membuat terobosan pemasaran produk primadona daerah ini. “Karena ada pasar yang merupakan konsumen akhir dengan nilai jual jauh lebih tinggi di banding dengan pasar yang ada sekarang di Banjarmasin,” ucapnya. Gani menambahkan, untuk komoditas rotan, misalnya jika pemerintah daerah berkenan peduli
sedikit saja dengan memberikan perhatian terhadap aspek tata niaga. Dalam hal ini melakukan fasilitasi dan membuka pasar di luar Kalimantan, seperti Cirebon dan Sukoharjo. “Sehingga rantai tata niaga yang ada sekarang ini bisa dipotong, dan kantor perwakilan itu bisa berfungsi sebagai beranda ekspor dan Insya Allah harga akan menjadi lebih baik,” tuturnya. Ia menyarankan, sebagai langkah awal, hendaknya pemerintah daerah melakukan pendampingan terhadap pedagang dari Barsel atau bersama-sama melakukan survei pasar, penjajakan harga sampai dengan kontrak dagang.
“Saya pernah melakukan analisa data dan melakukan penelitian harga di Cirebon. Sewaktu harga rotan kering di Banjarmasin berkisar Rp 4-5 juta pertonnya. Di Cirebon berkisar Rp 10,5 juta dengan jenis barang yang sama,” ungkap Gani. Ia menambahkan, untuk sementara karet dan rotan merupakan komoditas yang bisa menjadi lokomotif ekonomi Barsel dengan multy player effect. “Saya sangat berharap semoga masa depan masyarakat kita bisa menjadi lebih cerah, seiring dengan perhatian pemerintah atas tugas pokoknya untuk mensejahterakan masyarakat,” tandasnya.(digdo)
KALIMANTAN TIMUR
A5
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Jembatan Pulau Balang Tuntas Akhir 2018
B KKBN
Keluarga Prasejahtera Masih Tinggi JUMLAH keluarga yang belum mampu memenuhi kebutuhan dasar minimum atau prasejahtera di Kalimantan Timur masih tinggi mencapai 8,21% dari 742.000 keluarga. "Kalau data BPS menyatakan jumlah penduduk miskin di Kaltim sekitar 6%. Ini penduduknya, tetapi kami menyoroti dari sisi ekonomi keluarga," ujar Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kaltim Sukaryo Teguh Santoso, Sabtu (21/1). Dari 8,21% keluarga prasejahtera atau sekitar 52.000 keluarga tersebut, lanjutnya, mereka tersebar di 150 desa yang kebanyakan tinggal di kawasan pinggiran, pedalaman, dan daerah terpencil. Sedangkan beberapa upaya BKKBN Kaltim untuk mengentaskan mereka dari keluarga prasejahtera menjadi keluarga sejahtera, antara lain dengan program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) yang bertujuan membuat keluarga bahagia sejahtera. Kemudian menggalakkan Kampung KB dengan menggandeng perusahaan, karena kebanyakan keluarga prasejahtera tersebut berada di desa yang di sekitarnya terdapat perusahaan baik perusahaan batu bara maupun perusahaan sawit. "Ke depan, perusahaanperusahaan yang tergabung dalam Forum CSR akan membina beberapa keluarga prasejahtera yang terdapat di salah satu kampung, dusun atau desa. Keluarga ini akan diberdayakan agar taraf kehidupannya lebih baik dan menjadi sejahtera," ujarnya.(ant)
Pembangunan Jembatan Pulau Balang yang menghubungkan Kota Balikpapan dengan Kabupaten Penajam, Kalimantan Timur, ditargetkan tuntas pada akhir 2018, meskipun untuk pembayaran kontraknya baru bisa diselesaikan pada 2019.
K
NET
MAHAL: Harga elpiji 3 kilogram di tingkat pengecer mahal.
LPG Dijual Melebihi HET PENAJAM, MK- Belum adanya aturan yang mengikat membuat harga elpiji bersubsidi ukuran tabung 3 kilogram di tingkat pengecer yang dijual melebihi harga eceran tertinggi (HET). "Ketentuan HET (harga eceran tertinggi) untuk elpiji 3 kilogram itu merupakan kesepakatan dengan penyalur dan pangkalan," kata Sekretaris Kabupaten Penajam Paser Utara, Tohar, Sabtu (21/1). Sementara untuk harga elpiji 3 kilogram untuk tingkat pengecer lanjut dia, belum ditetapkan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, sehingga terjadi kenaikan harga dari HET yang signifikan di tingkat pengecer. Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara menurut Tohar, kesulitan untuk menetapkan harga elpiji bersubsidi 3 kiligram di tingkat pengecer. "Di lapangan, jarak antara masing-
masing pengecer ke pangkalan tidak sama, jadi untuk menyamaratakan harga jual elpiji 3 kilogram di tingkat pengecer sangat sulit," jelasnya. Namun, Tohar berharap harga elpiji tiga kilogram di tingkat pengecer jangan terlalu tinggi dan menyulitkan masyarakat. Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara belum bisa menerbitkan harga elpiji 3 kilogram di tingkat pengecer, karena biaya ganti onglos angkut masing-masing pengecer dari pangkalan tidak sama. Warga Kabupaten Penajam Paser Utara, sebelumnya mulai mengeluhkan mahalnya harga elpiji tiga kilogram di tingkat pengecer yang dijual melebihi HET dari pemerintah kabupaten. Rata-rata elpiji bersubsidi 3 kilogram atau dikenal dengan sebutan "gas melon", pada tingkat pengecer dijual dengan kisaran Rp 23.000 hingga Rp
28.000 per tabung. Harga tersebut lebih tinggi dari HET yang telah ditetapkan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara sebesar Rp 20.000 per tabung. Kendati demikian, tidak sedikit warga Kabupaten Penajam Paser Utara yang terpaksa membeli elpiji 3 kilogram di atas HET, karena tidak ada pilihan lain. Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Penajam Paser Utara Rusli, sebelumnya juga mengatakan, HET itu sudah dihitung dari ongkos angkut dan nilai maksimal alat angkut yang telah disepakati dengan pangkalan dan pengecer. "Para pengecer yang menjual elpiji 3 kilogram melebihi HET terancam sanksi penghentian distribusi dari pangkalan," tegasnya.(ant)
EPALA Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kaltim M Taufiq Fauzi mengatakan, untuk pembangunan jembatan pada bentang pendek yang dananya dari APBD Provinsi Kaltim sudah selesai, sekarang tinggal melanjutkan bentang panjang dengan dana dari APBN senilai Rp 1,3 triliun. Dana dari APBN sebesar itu dibayar dengan pola kontrak tahun jamak (mutli years contract) dan pembayarannya dilakukan dengan cara mencicil, sementara untuk pekerjaannya terus berlanjut sehingga target tuntasnya pada akhir 2018. "Target penuntasan Jambatan Pulau Balang ini sama dengan pembangunan Jembatan Kembar di Samarinda, yakni dibayar mencicil pola MYC dengan pekerjaan terus berlanjut meskipun pembayarannya masih diproses karena dicicil," katanya, Sabtu (21/1). Ia menjelaskan segmen 1 Jembatan Pulau Balang telah tuntas dibangun pada 2015 lalu dengan anggaran APBD Provinsi Kaltim senilai Rp425 milliar. Di segmen ini terdapat lima tiang pancang yang telah berdiri dan empat tiang di antaranya berada di perairan, sedangkan satu tiang pancang lainnya di bagian darat. Menurut Taufik, pembangunan jembatan ini merupakan kebutuhan mendesak untuk mempercepat arus orang dan barang, mengingat selama ini setiap kendaraan baik dari Samarinda atau Balikpapan yang ingin ke Penajam dan melanjutkan perjalanan baik ke Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, bahkan Kalimantan Barat harus melalui kapal penyeberangan feri. Untuk naik kapal feri yang melintasi teluk Balikpapan, dibutuhkan waktu sekitar 1,5 jam untuk menyeberang sehingga hal ini tidak efisien dari sisi ekonomi, karena selain banyak waktu yang terbuang di atas feri juga mengakibatkan biaya tinggi. Diharapkan setelah berfungsinya Jembatan Pulau Balang, jangka waktu perjalanan baik dari Kalsel ke Kaltim maupun sebaliknya bisa lebih cepat dan lebih murah, sehingga biaya angkut berbagai komoditas juga lebih murah yang kemudian berdampak pada harga jual komoditas kepada konsumen tidak terlalu tinggi.()
KALIMANTAN BARAT P erikanan
Kapal Lokal Kesulitan Dapat Izin
KAPAL lokal di Kalimantan Barat sebagai sarana penangkapan kerap kesulitan dalam mendapatkan izin. Padahal, tangkapan ikan sangat berpotensi sebagai sumber ekonomi provinsi tersebut. "Meski potensi besar namun selama ini kapal ikan lokal masih kesulitan mendapatkan perizinan," kata Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kalimantan Barat, Santyoso Tio, akhir pekan tadi. Santyoso mengatakan ada beberapa hal yang kontradiktif. Hal itu seperti pemerintah ingin laut Indonesia termasuk tidak ada kapal asing. Tetapi laut yang ada kapal asing masuk tersebut karena memang kapal nelayan Indonesia tidak ada. "Kembali minimnya kapal besar menyebabkan mereka masuk. Mau bikin kapal yang besar-besar, izinnya ribet," katanya. Dengan kondisi yang ada dan untuk membantu anak bangsa yang melaut, ia mendorong pemerintah pusat melimpahkan kewenangan izin kapal ikan itu ke pemerintah daerah saja. "Orang kita bukannya tidak bisa bikin kapal yang besar, kapasitas 300 ton ke atas misalnya. Bisa saja, tetapi izinnya yang rumit dan harus ke pusat mengurusnya. Maka tidak heran, hanya sedikit yang berminat menggarap sektor perikanan laut ini," kata dua. Menurutnya, pemerintah harusnya memberikan kemudahan izin. Apalagi semangat Presiden Joko Widodo adalah menciptakan iklim usaha yang baik.(ant)
Pelabuhan Internasional di Kijing Provinsi Kalimantan Barat akan memiliki Pelabuhan Internasional. Pelabuhan ini akan dibangun oleh PT Pelindo II (Persero) di Pantai Kijing, Kecamatan Sungai Kunyit, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat dengan nilai investasi Rp 5 triliun.
D
IREKTUR Teknik dan Manajemen Risiko PT Pelindo II Dani Rusli Utama pembangunan pelabuhan interna-
sional ini akan dimulai tahun ini. "Pembangunan Pelabuhan Internasional Kijing ini sudah mendesak terutama menurunkan biaya logistik ekonomi yang ada di Kalimantan Barat. Dahulu kita menggunakan pelabuhan Dwikora di Pontianak. Sebenarnya pelabuhan Dwikora ini sudah dioptimalisasikan, dan investasi alat hingga kapasitas meningkat 2-3 kali lipat," katanya, Sabtu. Semula, kapasitas Pelabuhan Dwikora Pontianak hanya 100 ribu Teus, sekarang sudah meningkat menjadi 250 ribu Teus. Namun seiring waktu lahan yang ada sudah tidak memadai dan kapal yang hanya bisa masuk ke pelabuhan tersebut relatif kecil.
Padahal dari tahun ke tahun kebutuhan kapal bertambah besar. Kapal besar pun tidak bisa masuk ke pelabuhan Pontianak yang hanya memiliki kedalaman 6-7 meter saja. Sementara untuk Pantai Kijing yang diusulkan akan dibangun pelabuhan ini memiliki kedalaman 12-15 meter dengan harapannya kapal besar dapat masuk. "Jadi untuk membangun Pelabuhan Internasional ini harus memenuhi 3 (tiga) prinsip, diantaranya terminal peti kemas, curah cair dan multipurpose. Untuk tahap pertama kita ajukan terminal peti kemas yang berfungsi sebagai multipurpose yang panjangnya sekitar 500 meter - satu kilometer. Sedangkan
untuk arealnya diperlukan 50-100 hektare," ujarnya. Lebih lanjut Dani Rusli menerangkan realisasi pembangunan Pelabuhan Internasional itu didukung pemerintah melalui Perpres, termasuk masyarakat dan Pemerintah Daerah yang diupayakan dapat selesai pada tahun 2018-2019. "Dengan demikian diharapkan kedepan nantinya kapal-kapal yang datang bisa terlayani dengan baik disini. Kemudian untuk biaya yang biasa pakai kapal kecil bisa lebih murah karena volumenya lebih murah," jelasnya. Selain itu dampak yang diharapkan adalah antisipasi ekonomi di Kalimantan Barat, yang dari tahun
ke tahun meningkat. Apalagi diasumsikan pada tahun-tahun mendatang akan ada panen raya CPO dan tambang bauksit yang dapat difasilitasi pengirimannya di Pelabuhan Internasional Kijing nantinya. Untuk rencana induk, menurut Dani Rusli Utama, pelabuhan baru tersebut akan diselesaikan akhir tahun. Kemudian dilanjutkan proses paralel dengan studi amdal dan Detail Engineering Design (DED) berdasarkan RIP yang tengah dilaksanakan. "Harapan kita tahun ini bisa mulai, supaya bisa selesai secepatnya. Jadi pertengahan tahun ini sudah bisa dilaksanakan konstruksinya," jelasnya.()
Tukarkan Uang Tidak Layak Edar PONTIANAK, MK- Masyarakat di Kalimantan Barat disarankan untuk menukarkan uang tidak layak edar seperti uang lusuh dan sabagainya. "Saat ini banyak uang yang beredar di masyarakat dalam kondisi lusuh dan tidak layak edar. Itu harus ditukarkan dan akan diganti agar uang kita baik," kata Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalbar Dwi Suslamanto, Sabtu (21/1). Selain itu ia juga mendorong semua kantor bank baik umum maupun swasta agar membuka pelayanan penukaran uang pecahan, lusuh dan tidak layak edar bagi semua warga masyarakat setempat. “Kami berharap bank-bank universal dapat membantu menarik uang tidak layak edar kepada masyarakat dan mengganti dengan uang yang bagus bisa lebih membantu akses mereka,” kata dia.
Bank umum membuka layanan tukaran katanya untuk membantu BI karena wilayah Kalbar serta akses dan infrastruktur yang sulit. Selain luasnya daerah yang harus dijangkau, Dwi menilai kendala uang tidak layak edar mengendap akibat masyarakat sulit dan dan enggan menukarkan uang lusuhnya sebab sering tidak dilayani. "Apalagi jika tidak memiliki rekening di bank tertentu," terangnya. BI sendiri kata dia, sudah melaksanakan kas titipan yaitu sejumlah dana milik Bank Indonesia yang dititipkan ke perbankan untuk pelayanan penukaran uang tidak layak edar. Dwi mengingatkan warga masyarakat agar pro aktif, jika dalam penukaran ada bank tidak bersedia melayani. “Kalau ada masyarakat yang ditolak bisa diadukan. Bank harus mau menerima uang lusuh dari masyarakat untuk kemudian ditukar-
kan ke BI. Jangan ada bank menolak uang lusuh,” katanya. Menurut Dwi mengenai uang yang beredar, BI punya standar khusus. Uang itu tidak boleh jelek, lusuh kualitasnya dan jangan uang dilipat-lipat. “Jadi BI melakukan sosialisasi agar masyarakat memelihara uang dengan baik. Kalau hanya lusuh, lecek, atau hanya cacat biasa, syarat menukarnya sangat gampang. Sepanjang dikenali keasliannya, Bank Indonesia akan menukarnya dengan uang baru layak edar sesuai dengan nominal yang sama," terangnya. Dikatakannya kedaulatan negara juga tergambar dari kita memperlakukan mata uang kita. "Gunakanlah mata uang untuk transaksi di negara sendiri. Perlakukan uang kita dengan baik dan jaga. Jangan distaples, dicoret-coret dan dilipat. Kalau sudah lusuh segera tukarkan," ajaknya.(ant)
NET
UANG LUSUH: Masih banyak uang lusuh dan tidak layar edar digunakan masyarakat.
UTAMA
A6 SOUTHAMPTON HAJAR LEICESTER 3-0
LEICESTER City kembali menelan kekalahan di lanjutan Premier League. Juara bertahan itu tumbang di markas Southampton dengan skor telak 0-3. Dalam pertandingan di St. Mary's Stadium, Minggu (22/1/2017) malam WIB, Claudio Ranieri melakukan tiga perubahan dalam susunan pemain yang diturunkan dari laga sebelumnya melawan Chelsea. Demari Gary, Shinji Okazaki, dan Danny Simpson dipasang sebagai starter menggantikan Marc Albrighton, Ahmed Musa, dan Benjamin Chilwell. Sepanjang laga, Leicester memang kalah dominan dari Southampton. Dengan penguasaan bola 40%, Leicester melepaskan 11 tembakan dan hanya dua yang mengarah ke gawang. Sementara Southampton melakukan 20 kali percobaan dan tujuh di antaranya tepat sasaran. Leicester sudah tertinggal 0-2 di
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
babak pertama. Gol-gol dari James Ward-Prowse dan Jay Rodriguez memberi keunggulan untuk Southampton. Ward-Prowse membobol gawang Leicester di menit ke-26. Cedric melakukan penetrasi dari sisi kanan dan melakukan tusukan. Dia kemudian melepaskan umpan ke dalam kotak penalti yang dituntaskan Ward-Prowse dengan tendangan first time. Keunggulan Southampton bertambah di menit ke-39. Ward-Prowse kembali terlibat dalam gol Southampton. Kali ini bola hasil tendangan bebasnya mengenai kepala Wes Morgan dan Rodriguez berhasil mencuri bola dan menceploskannya ke dalam gawang dari jarak dekat. Southampton sempat mencetak gol di menit ke-75. Bola hasil tendangan bebas Dusan Tadic dari sisi kanan mengenai kepala Morgan dan
masuk ke dalam gawang. Para pemain Southampton sempat merayakan gol tersebut, tapi wasit kemudian menganulirnya karena Maya Yoshida sudah lebih dulu dalam posisi offside. Keunggulan Southampton akhirnya benar-benar bertambah di menit ke-86. Tadic membawa Southampton memimpin 3-0 lewat sebuah tendangan penalti. Southampton mendapat penalti setelah Shane Long dijatuhkan oleh Morgan. Bagi Leicester, ini adalah kekalahan kedua secara beruntun yang mereka telah setelah sebelumnya kalah 0-3 dari Chelsea. Dengan hasil ini, Leicester masih belum beranjak dari posisi ke15 klasemen dengan 21 poin dan hanya berjarak lima angka dari zona degradasi. Sementara itu, kemenangan ini menempatkan Southampton di posisi ke-11. The Saints mengumpulkan 27 poin dari 22 pertandingan.(detiksport)
Rizky Pora Bergabung Hari Ini (sapaan akrab Rizky Rizaldi Pora, red) tetap setia, bahkan ada yang menyebut kalau pemain yang biasa berposisi sayap kiri itu telah berada di Banjarmasin pada tadi malam.
Lalu bagaimana sebenarnya? Secara eksklusif kepada Media Kalimantan, Manajer PS Barito Putera H Hasnuryadi Sulaiman memastikan, Rizky Rizaldi Pora positif tetap
setia bersama Barito Putera. Ripora dipastikan tetap memperkuat PS Barito Putera pada musim 2017 ini. Namun demikian, H Hasnuryadi mengatakan bahwa tidak benar ka-
Hasnuryadi: Ripora & Hansamu Not for Sale! dengan jangka waktu tiga musim. Artinya, dia sudah pasti akan tetap bersama kita karena kontraknya baru berakhir pada Desember 2017 mendatang. Jadi, tidak usah khawatir lah. Ripora dan Hansamu not for sale!,” ujar Hasnuryadi secara eksklusif kepada Media Kalimantan tadi malam. Hal yang sangat menarik, pria yang juga akrab disapa Bang Hasnur itu menegaskan, manajemen bahkan akan memperpanjang kontrak keduanya lagi hingga untuk dua bahkan tiga musim ke depan. “Ripora tahun ini akan kita kontrak minimal dua musim. Begitupun dengan Hansamu. Meski kontrak
sebelumnya masih berjalan hingga Desember 2017, tetap akan kita perbaharui. Kita juga tawarkan kontrak lanjutan kepada Hansamu minimal dua bahkan tiga musim,” tandas Bang Hasnur. Mengapa manajemen PS Barito Putera begitu mempertahankan dan memperjuangkan dua pemain tersebut? H Hasnuryadi Sulaiman menjelaskan, Ripora dan Hansamu merupakan dua pemain muda yang potensial. Dimana sejak lama, manajemen memang sudah menyiapkan keduanya sebagai pondasi utama Barito Putera. Sebab itulah dari awal Barito Putera juga mengontrak keduanya dalam
jangan yang panjang. “Ripora dan Hansamu ini kan sama dengan Paulo Sitanggang. Mereka pemain-pemain muda potensial yang memang kita siapkan untuk menjadi pondasi Barito Putera. Dan karena itu, mereka juga sangat komitmen dengan kita,” ungkap Bang Hasnur. “Jadi sekali lagi, tak usah ributribut lah mereka pindah ke sana ke sini. Mereka akan tetap bersama kita di Barito Putera,” pungkas Bang Hasnur yang begitu bersemangat dan bertekad mempersembahkan gelar juara untuk Banua dan para pecinta PS Barito Putera pada musim kali ini.(khairil anwar)
Kelenteng Soetji Nurani, Salah Satu Pusat Perayaan Imlek di Banjarmasin membangun kedua Kelenteng ini dengan perhitungan yang teramat tepat atau dikenal dengan Feng Sui," ucap menurut Pengurus Kelenteng Soetji Nurani, Tiono Husin kepada Media Kalimantan. Klenteng Po An Kiong sebut Tiono Husin, dibangun beberapa bulan lebih awal dibanding Kelenteng Soetji Nurani. Awalnya, kedua Jenderal China itu membangun Kelenteng PO An Kiong juga di tepian Sungai Martapura, tepatnya dekat Pasar Harum Manis. Namun karena ada musibah kebakaran, Kelenteng PO An Kiong dibangun di lokasi yang ada saat ini di Jalan Niaga. Sementara Kelenteng Sotji Nurani, dari awal dibangun lebih dari satu abad silam, tetap berlokasi di muara Jalan Veteran, tepat menghadap Sungai Martapura. Sejarah eksistensi masyarakat Tionghoa di Banjarmasin yang datang memanfaatkan jalur sungai, bisa digambarkan dengan berdirinya Klenteng Soetji Nurani yang kental dengan arsitek Tionngkok. "Dominasi warna merah dan kuning, menjadi salah satu ciri khas warga Tionghoa. Tradisi ini tetap dipertahankan hingga saat ini," terangnya. Kelenteng Sotji Nurani sangat menarik untuk dikunjungi. Selain pola penataan ruang, struktur bangunan dan ornamennya yang begitu khas, Kelenteng Suci Nurani hingga kini tetap mempertahankan
keindahan arsitektur yang melekat di berbagai sudut. Arsitektur bangunan Kelenteng Suci Nurani cenderung bergaya China dan menerapkan prinsip Feng Shui. Semua nampak dihitung dengan tepat, sehingga menimbulkan kesan yang sangat indah dalam hal arsitek bangunan. Hal ini bisa dilihat dari berbagai sudut bangunan yang mempunyai makna-makna tertentu yang menerapkan prinsip keseimbangan dalam Feng Shui. Sumber air sebut Tiono Husin, seperti sungai dan laut, dalam salah satu cabang ajaran Tri Dharma yakni Hong Soo diyakini membawa ketenangan. Sehingga semua bangunan yang menghadap ke sumber air sebut saja sungai, oleh masyarakat Tionghoa diyakini berimbas positif, karena akan mendapatkan energi alam. "Dalam Bahasa Mandarin Honh artinya angin, sementara Sui bermakna air, Menurut kepercayaan kami, ketika membuat bangunan atau kelenteng harus memenuhi kedua unsur ini, yaitu lokasi yang banyak angin dan airnya," bebernya. Tidak hanya itu, dari segi arsitektur bangunan, Klenteng ini ungkap Tiono mirip dengan arsitek bangunan istana raja. Sehingga ada kepercayaan, siapapun yang beribadah ditempat ini, diharapkan kehidupannya terus membaik serta doa akan cepat terkabul," terangnya. Kelenteng Sotji Nurani nyata-
nya juga memiliki keunikan yakni terdapatnya cukup banyak pintu, yang melambangkan simbol kedamaian hidup umat beragama. "Siapa saja apapun agama dan kepercayaannya boleh masuk ke Kelenteng ini. Ini sebuah simbol toleransi umat beragama yang selalu terjaga," sebutnya. Lantas apa fungsi utama Kelenteng bagi warga Tionghoa? Salah satu yang paling utama adalah sebagai tempat berdoa. Apalagi kata pria yang sudah 20 tahun lebih ini menjadi pengurus Kelenteng Sotji Nurani, jelang Imlek, warga banyak yang datang dan berdoa di sini, sehingga rutinitas membersihkan Kelenteng terus dilakukan, termasuk memasang sejumlah ornamen seperti lampion berwarna merah di halaman Kelenteng. "Rutinitas tiap tahun yakni membersihkan Kelenteng. Tahun ini kami menggelar perayaan Imlek dengan sederhana namun penuh makna," katanya. Imlek dan Kelenteng menjadi sesuatu yang tidak terpisahkan bagi masyarakat Tionghoa. Harapan dan doa agar tahun depan diberikan keberkahan hidup yang lebih baik, rezeki yang berlimpah, dan kesehatan, menjadi bagian tak terpisahkan dalam setiap perayaan Imlek. Memeriahkan perayaan Imlek tahun ini, juga direncanakan pawai Barongsai di sekitar kawasan Tempekong dan disejumlah titik di Banjarmasin.(bersambung)
Contoh Konsep Kamboja pasar agrobisnis modern, yang akan segera dimulai pembangunannya. “Program pemerintah yang lama dengan program pemerintah yang baru akan kita gabungkan, dan pembangunan pasar modern ini, akan menjadi skala prioritas,” katanya. Menurut dia, dibangunnya pasar agrobisnis modern ini bertujuan untuk menata pasar agar terlihat rapi, bersih, indah dan nyaman bagi pedagang maupun pembelinya. Semua pedagang, tambah dia, akan ditampung di pasar agrobisnis tersebut, seperti pedagang hasil-hasil pertanian daerah, pedagang ayam,
ikan basah, hingga sayur mayur. Pasar tersebut, juga akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan membuat pedagang maupun pembeli merasa nyaman dan aman dalam melakukan transaksi. “Saya harap, masyarakat juga ikut serta membantu program pemerintah ini, mengingat program ini bukan semata-mata untuk menambah pendapatan, tetapi untuk memberikan tempat yang nyaman bagi pedagang dan pembeli,” katanya. Hulu Sungai Tengah merupakan kabupaten di Kalsel yang memilih sebagai daerah pusat perdagangan
di Banua Enam, karena didukung lokasi daerah yang cukup strategis, yaitu berada di tengah-tengah di antara lima kabupaten lainnya. Selain sektor pertanian dan perikanan, daerah yang kaya potensi pertambangan tersebut, memilih sektor perdagangan menjadi salah satu pendapatan utama bagi warga di daerah tersebut. Pemerintah dan masyarakat sepakat untuk tidak membangun sektor pertambangan dan perkebunan kelapa sawit sebagaimana kabupaten lainnya, karena dinilai merusak alam dan banyak merugikan kelestarian lingkungan hidup.(ant)
lau Rizky Pora sudah berada di Banjarmasin sejak tadi malam. “InsyaAllah, Rizky Pora bergabung bersama kita (PS Barito Putera) mulai besok siang (siang ini, red). Dia terbang dari Bandara Adi Sutjipto Yogyakarta sekitar pukul 11.20 WIB dan diperkirakan tiba di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin sekitar pukul 13.35 Wita,” ungkap pria yang akrab disapa Bang Hasnur itu mengabarkan, sembari menunjukkan kode booking penerbangan Rizky Rizaldi Pora kepada Media Kalimantan. Dalam kode booking tersebut, tertulis
tanggal penerbangan 23 Januari 2017 (hari ini, red). Lebih jauh disampaikannya, kedatangan Rizky Pora hari ini tidak sekadar bertemu manajemen saja. Namun, benar-benar sudah positif bergabung dengan Barito Putera. “Dia sudah positif gabung bersama kita. Jadi kedatangannya bukan lagi untuk tatap muka atau negosiasi dengan manajemen, tapi benar-benar sudah bergabung dengan tim,” tandas salah satu putra pendiri PS Barito Putera, H Abdussamad Sulaiman HB tersebut.
Kepada Media Kalimantan, Bang Hasnur mengaku memang sangat mengharapkan Rizky Pora tetap berada di Barito Putera. Karena secara kualitas, ungkapnya, Ripora merupakan pemain sayap di atas rata-rata, dimana determinasinya tinggi dan kuat dalam bertarung. “Dan terbukti pula, loyalitas serta komitmennya terhadap klub kita (Barito Putera) benar-benar sudah teruji. Kami manajemen sangat mengapresiasi komitmennya,” pungkas Bang Hasnur yang juga merupakan anggota DPR RI tersebut.()
Dari Zero Narkoba hingga Melayani dengan Ikhlas serta Polsek jajaran untuk lidik terus, tangkap terus dan pancing terus para pengedar, termasuk menangkap para penyalahguna agar bisa diselamatkan dari jerat narkoba,” kata Anjar mengawali perbincangan siang itu. Geliat peredaran narkoba di Banjarmasin memang sudah sangat meresahkan. Polisi pun dipaksa harus bekerja keras untuk memberantasnya. Untuk Satuan Narkoba Polresta Banjarmasin saja, dalam sebulan ada lebih dari 30 tangkapan. Itu artinya, setiap hari polisi mengungkap kasus narkoba. “Selain sabu dan ekstasi, banyak masyarakat yang menyampaikan ke saya bahwa di kampung mereka banyak anak yang mabuk nge-lem dan juga obat Zenith. Ini tentu kondisi yang sangat memilukan dan harus diatasi bersama tak hanya polisi. Perang terhadap narkoba dan obat-obatan berbahaya ini sudah menjadi kewajiban seluruh lapisan masyarakat. Minimal masyarakat bisa membantu polisi memberikan informasi. Laporkan jika ada gerak-gerik mencurigakan di lingkungannya,” papar alumni Akademi Kepolisian 1993 ini. Tempat Hiburan Malam (THM) yang disinyalir menjadi salah satu lokasi peredaran narkoba pun tak luput dari pengawasan. Anjar menginstruksikan anggotanya untuk seringsering menggelar razia, termasuk bagi pengendara di jalan raya. Selain tindakan represif, upaya preventif
pun acap kali dilakukan. “Saya minta Kepala BNK untuk memasang spanduk-spanduk imbauan cegah narkoba di jalan-jalan. Upaya lainnya kami rutin ke sekolah-sekolah, baik saya sendiri maupun Kapolsek untuk menjadi inspektur upacara tiap Senin sosialisasi bahaya narkoba,” ungkap Anjar yang pernah mengikuti pelatihan di International Law Enforcement Academy (ILEA) Bangkok, Thailand. Selain narkoba, Anjar juga menyinggung kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang relatif juga tinggi. Berdasarkan data Satuan Reskrim, 30% kasus curanmor akibat kunci nyantol di kendaraan dengan waktu kejadian paling banyak di malam hari di halaman rumah. “Intinya curanmor banyak terjadi akibat kelalaian pemilik kendaraan. Hal ini bisa dicegah jika pemilik lebih waspada agar tidak mudah jadi korban,” jelasnya. Sedangkan untuk pembinaan internal ke dalam, Anjar tidak ingin lagi terjadi kasus operasi tangkap tangan anggota yang melakukan pelanggaran. Ia memastikan bakal menjatuhkan sanksi tegas bagi polisi nakal yang tak bisa dibina. “Saya minta jajaran untuk tetap semangat memberikan pelayanan prima dengan ikhlas dan tulus kepada masyarakat. 2017 ini saya tekankan untuk tahun pelayanan. Setelah 2016 lalu kita sudah meluncurkan aplikasi Polisi Cepat Modern (Po-
cemon), yang di dalamnya ada Banjarmasin Crime Database (BCD) dan SP2HP online juga, tahun ini saya minta pemeriksaan saksi atau korban di TKP. Jadi misalkan dalam kasus kebakaran, korban tidak perlu repot lagi ke kantor polisi. Cukup anggota yang ke rumah melakukan pemeriksaan dengan membawa laptop dan printer. Jangan lagi terjadi, warga yang sudah menjadi korban kebakaran misalnya, harus repotrepot lagi ke kantor polisi,” tandas lulusan PTIK 2001 dan Sespimpol 2008 ini menekankan. Atas kinerja maksimal jajarannya, 27 Oktober 2016 Polresta Banjarmasin menerima penghargaan peringkat III Tipe Polresta penilaian pelayanan publik dengan nilai 1.640 (Kategori Sangat Baik) oleh Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Kemudian pada 16 Januari 2017 lalu, piagam penghargaan dari KPPN Banjarmasin sebagai Satuan Kerja Terbaik Ketiga pengelolaan APBN Tahun anggaran 2016 kategori dana besar juga disabet Polresta Banjarmasin. Di akhir wawancara, perwira kelahiran Singaraja Pronvisi Bali 28 Februari 1970 ini mohon pamit menutup perbincangan. Anjar bergegas untuk melaksanakan Program Jumat Keliling, yakni Shalat Jumat sembari memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada jamaah. Media Kalimantan pun mengucapkan terima kasih atas waktu yang diberikan. Sukses terus Komandan!.()
Basalamatan kuntaknya kada di on akan. Nah, gara-gara nintu jua Acil Amah umanya si Amat tumbur banar, nyata aja Amang Ciput nang ditumburi. “Makanya ampun urang bahri jangan ditetinggal. Kaya itu pang jadinya..,” jar Acil Amah gagarunum wayah malihat Amat imbah dihabarakan kamugukan sapida mutur. “Sudah ai jangan tapi dihual lagi, ngarannya sudah lipat watu tu kada pang ba bulik pulang..,” jar Ciput. Tagal Acil Amah kada jua ampih manggarunum. Tatap dikajal ampun sidin kayah lakinya. “Urang bahari tu mun mahanyari napa aja kah pasti badua salamat. Ini kada, tumatan di tuku lajur haja dilajak. Han pas jua kalu, katiya muguk..,” “Aju ja Ding ai, isuk kita salamatan. Kada sayup jua kalu lagi..,” “Bagus ai mun mintu, tampulu isuk hari Ahad nyaman kemarian ini ka pasar babatukar parampahan..,” jar Acil lajur mambawai Aluh Kaciput ka pasar. “Napa iwaknya ka, mun jar ulun baik kita manukar ayam kampung. Nyaman bubuhannya makanan,” jar Aluh Kaciput. “Bagus jua pang kaya itu, tagal
kita singgah dahulu ka rumah mama. Kaina sidin sarik mun kada dihabari badahulu,” Handap kisah, sampai wayahnya badua salamat. Rami bubuhannya takumpulan di Rumah Utuh Ciput. Anang Ladung nang kabalujuran kada ba dinas ada jua, mun bubuhan Alin, Anang Abay, Utuh Kumandrah, Anang Tupai nyata aja sudah kada kawa baindah. Asa panat duduk, jar Alin, kelalawasan babacaannya. Parut pina padih banar baistilah kada makan di rumah. “Sabar pang, satumat lagi tuntung am sudah..,” jar Utuh Kumandrah mambisiki Alin. Bujur pang jar Kumandrah dasar satumat imbah ngitu tuntung badua. Wayahnya basusurangan. Nang kaya biasa jua, Alin tu pang kumandan basasurung. Titik liur inya malihat pina mambari kapingin iwak habang masak habangnya. Dasar lapar lah, malihat piring iwak pina dua tatakan lajur aja Alin maminggirakan pas di higanya ba duduk. “Dua tatakan pacangan aku mamukul iwaknya..,” dalam hati inya bepander. “Ayu dimakani..,” mintuha Amang Ciput, Haji Amak manyuruhakan. Lakun dikumandu lajur
aja asing-asingnya manuang nasi ka piring nang baisian iwak hayam. Mintu Alin, lajur haja jubung piringnya. “Pina lindung kucing piring ikam Lin lah...,” jar Utuh Kumadrah. “Bujur banar wal lai, baistilah aku kada makan turun pada rumah tadi...,” jar Alin. Kenapakan bubuhan Anang Abay lawan Anang Tupai tatawa-tatawa aja malihat lakun Alin. Asing-aing manyuap ka nasi. Dasar masakan Acil Amah tuharat lah, nyaman banar tu pang bubuhannya makan. Alin kada kisah lagi, tutuy banar inya ka nasi. “Kada ba iwak kah ikam Lin .....,” Amang Ciput nang managur. “Ba iwak Mang ai, tagal ulun ni biasa iwaknya badudi..,” jar Alin maulah bubuhannya tetawaan. Habis nasi di piring mancungkung dua tatakan iwak di piring Alin. Cap lajur haja di gugutnya iwak tadi. “Badah napa ini, pina karas banar..,” kada sadar Alin basuara, sabarataan urag cangangan wadah inya. “Nyata haja karas Lin ai, inya nang ikam gugut tu laus ha ha ha...,” jar Nanang Abay nang tetawaan malihat muha Alin pina kalas.()
MARTAPURA
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
A7 Minimal 5 Pohon di Pekarangan Rumah
JARING: Jumlah pedagang jaring (jengkol) yang ada di sepanjang Jalan A Yani sejak dari Desa Tambak Anyar, Kecamatan Martapura hingga Kecamatan Mataraman terus bertambah. RUDIYANTO/MK
Pedagang Jaring dalam Pantauan Keberadaan pedagang kaki lima (PKL) penjaja jengkol (jaring) rebus di sepanjang Jalan A Yani kini tak lagi dapat dihitung dengan jari. Penjual penganan khas olahan industri rumahan dua desa di Kecamatan Astambul; Pingaran Ilir dan Pingaran Ulu terus bertambah. Wartawan: Rudiyanto/MK
T
AK hanya di kiri dan kanan jalan protokol yang masuk wilayah Kecamatan Astambul, pedagang jengkol kini sudah mulai terlihat ada sejak di Desa Tambak Anyar Ilir, Kecamatan Martapura Timur hingga di Kecamatan Mataraman. Terus bertambahnya jumlah pedagang jengkol di bibir Jalan A Yani ternyata sudah dalam pantauan jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP Kabupaten Banjar. Karena diakui H Ahmadi, Kepala Satpol PP saat dikonfirmasi, ada lapak dagangan yang terlalu dekat dengan badan jalan. Keberadaan lapak milik pedagang jengkol yang terlalu dekat dengan badan jalan, menurutnya membahayakan, berbahaya bagi
pedagang itu sendiri juga bagi pengendara. Lapak dagangan yang terlalu dekat dengan badan jalan, juga riskan berdampak pada kemacetan. Karena tidak sedikit pembeli jengkol yang memilih langsung berhenti di depan lapak dagangan dengan posisi mobil atau sepeda motor masih berada di badan jalan. “Apalagi Jalan A Yani menjadi jalur utama dengan tingkat kepadatan pengguna jalan tinggi. Risiko kemacetan, dan yang utama keselamatan, baik pedagang sendiri maupun pengguna jalan tetap harus diutamakan,” ujar H Ahmadi, kemarin. Kendati begitu, jajaran Satpol PP tampaknya belum akan melakukan penertiban para pedagang dengan alasan piring nasi para
pedagang. Menurut H Ahmadi, keberadaan pedagang jaring di sepanjang Jalan A Yani mestinya bukan ditertibkan tapi pembinaan. Untuk itu pihaknya memilih terlebih berkoordinasi dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait ketimbang melakuka penertiban langsung. “Akan kami koordinasikan dengan Dinas Koperasi dan UMKM dan Disnas Perindustrian dan Perdagangan. Karena para pedagang perlu pembinaan. Semisal menyediakan lokasi dan tempat khusus untuk pada pedagang,” kata H Ahmadi. Pun menurutnya, kuliner atau penganan yang dijual para PKL merupakan olahan khas yang kemungkinan besarnya hanya ada di Kabupaten Banjar.()
MARTAPURA, MK– Sempat meroketnya harga cabai di hampir semua wilayah di Indonesia, tak terkecuali di Kabupaten membuat banyak pihak serentak bergerak mencari cara agar harga cabai tak lagi selangit. Pemanfataan pekarangan rumah untuk ditanami cabai dinilai menjadi solusinya. Mengupayakan itu, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Banjar menandatangani nota kesepakatan (MoU) dengan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan se- Kabupaten Banjar untuk melaksanakan Gerakan Menanam Cabai Rawit di lingkungan dan pekarangan rumah belum lama tadi di Mahligai Sultan Adam Martapura. “Penanaman cabai di lahan pekarangan merupakan salah satu solusi untuk membantu penyediaan cabai secara berkelanjutan di tingkat rumah tangga. Agar gerakan ini terealisasi, maka kegiatan ini dilakukan melalui pemberdayaan perempuan yang dikoordinasikan oleh Tim Penggerak PKK di masing-masing wilayah,” ujar Hj Raudatul Wardiyah, Ketua TP PKK Kabupaten Banjar. Tak hanya menjadi solusi mengatasi fluktuasi harga cabai yang rutin terjadi saban tahunnya, menanam cabai, juga jenis tanaman sumber pangan lainnya di pekarang rumah diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pangan dan gizi keluarga. Lebih dari itu, hasil panen diharapkan dapat peningkatkan pendapatan dan
kesejahteraan warga. “Gerakan menanam cabai dan tanaman produktif lainnya, harus terus ditingkatkan di lingkungan rumah warga, pekarangan yang sempit dan kecil hendaknya bukan menjadi salah satu halangan untuk menanam,” ucapnya. Sekda Banjar H Nasrunsyah mengatakan, para ibu di lingkungan rumah tangga memiliki peran penting. Termasuk dalam upaya menstabilkan fluktuasi harga cabai. Caranya tentu dengan memanfaatkan pekarangan rumah sebagai media tanam. Terutama cabai. "Ibu-ibu diharapkan mau menanam minimal 5 bibit pohon cabai di rumah. Gerakan penanaman cabai di pekarangan rumah juga akan dapat peningkatkan pendapatan dan kesejahteraan,” ucap Nasrunsyah. Ditambahkan Eddy Hasbi, Kepala Dinas Ketahanan Kabupaten Banjar, tujuan kegiatan ini memang untuk memasyarakatkan optimalisasi lahan pekarangan, baik di pedesaan maupun di perkotaan dengan memproduksi kebutuhan pangan oleh keluarga dan masyarakat. “Gerakan menanam cabai ini, merupakan upaya Kementerian Pertanian untuk mengajak masyarakat menanam cabai agar dapat memenuhi kebutuhan rumah tangganya sendiri, selain itu juga sebagai salah satu terobosan mengatasi permasalahan fluktuasi harga cabai yang sering kali meresahkan masyarakat,” Ucapnya.(rudiyanto)
RUDIYANTO/MK
BIBIT CABAI: Ketua TP PKK Kabupaten Banjar, Hj Raudatul Wardiyah menyerahkan simbolis bibit cabai untuk Ketua TP PKK Kecamatan usai menandatangan MoU menanam cabai di pekarangan rumah di MAhligai Sultan Adam.
Mereview Kemajuan Pengendalian TB MARTAPURA, MK- Tim Joint External Tuberkulosis (TB) Monitoring Mission (JEMM) 2017 menyambangi Kabupaten Banjar. Tim yang melibatkan yang melibatkan para ahli TB International, mitra TB dari WHO Global Fund, KNCV, dan STOP TB Partnership ini disambut Sekda Banjar H Nasrunsyah, Kepala Dinas Kesehatan Ikhwansyah, juga Anggota DPRD Banjar, dan sejumlah instansi terkait lainnya di Aula Barakat.
MEMANTAU TB: Tim JEMM yang dipimpin Philip Hopewell saat berkunjung ke Pemkab Banjar untuk memantau Tuberkulosis (TB).
nerapkan DOTS dikarenakan puskesmas baru dan belum cukup tersedia tenaga, sarana, dan prasaranya. “Penyakit TB merupakan masalah besar dan sangat serius sehingga memerlukan perhatian kita bersama. Selain itu kita juga berharap dengan adanya JEMM ini dapat meningkatkan efektivitas program nasional tuberkulosis, meningkatkan perhatian situasi TB dari semua sektor,” imbuhnya. Disampaikan Philip Ho-
pewell, Team Leader JEMM, kunjungan dilakukan untuk mereview kemajuan dan tantangan dari implementasi strategi pengendalian TB. “Kami ingin mendapatkan analisa secara independen, komprehensif dan mendalam tentang situasi TB di Kabupaten Banjar, juga upaya pengendalian TB termasuk tinjauan kebijakan, perencanaan, kemajuan dan tantangannya,” ujar Philip.(rudiyanto)
RUDIYANTO/MK
Beban Kerja PNS Dianalisa BARABAI, MK- Sebagai tindak lanjut, Penataan Organisasi Perangkat Daerah Sebagai dampak dari diberlakukannya penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Pemkab Hulu Sungai Tengah, melalui Bagian Organisasi Setda HST, Pemkab HST laksanakan Analisa Beban Kerja (ABK) bagi PNS se Kabupaten HST, kemarin. Kabag Organisasi Setda HST H. Noriono menjelaskan, tahap awal untuk melaksanakan kegiatan ini, pihaknya berkoordinasi dengan Konsultan Kepegawaian dari Kementrian Dalam Negeri sebagai pendampingan sekaligus melaksanakan sedikit pelatihan bagi seluruh SKPD di Lingkungan Pemkab HST. "Pelatihan dimaksudkan, agar dalam pengisian kolom analisa jabatan nanti, semua pegawai atau bagian tata usaha di SKPD itu tidak mengalami kesulitan, apalagi kolom yang di isi
“Kunjungan Tim JEMM ini, diharapkan dapat memberikan masukan serta dukungan dalam penanggulangan TB di Kabupaten Banjar,” ujar Nasrunsyah. Disampaikannya, di Kabupaten Banjar, penerapan pengembangan strategi Directly Observed Treatment ShortCourse(DOTS) sudah 96 persen. DOTS telah diterapkan di 23 puskesmas yang ada di Kabupaten Banjar. tersisa satu puskesmas yang belum me-
Koni HST Persiapkan Pembinaan Atlet
ADIYAT/MK
ANALISIS: Seluruh PNS di HST dilaksanakan Analisis Beban Kerja sebagai tindak lanjut penataan OPD baru.
bukan hanya analisa beban kerja saja, ada juga uraian pekerjaan (job description) untuk seluruh PNS, jumlah kebutuhan pegawai, proses penyelesaian pekerjaan dan banyak kolom lain yang juga harus di isi," terangnya Sementara itu Bupati HST H. Abdul Latif didampingi Wakil Bupati H. Achmad Cha-
iransyah dalam kesempatan yang sama menjelaskan, analisa beban kerja bagi seluruh PNS di HST perlu dilaksanakan. Lantaran dengan dampak dilaksanakannya restrukturisasi atau penataan kembali Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dimana pada saat ini banyak pegawai yang me-
numpuk di salah satu SKPD, namun ada di SKPD yang lain yang kekurangan pegawai. "Sehingga dengan dilakukannya analisa beban kerja, maka akan ketahuan, di SKPD mana pegawai yang tidak perlu banyak dan di SKPD mana yang diperlukan pegawai yang banyak," pungkasnya.(hms/adv/adiyat)
BARABAI, MK- Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X tahun 2017 akan dilaksanakan di Kabupaten Tabalong. Berbagai persiapan telah di lakukan oleh KONI HST termasuk pembinaan bagi para atlet. Koni HST laksanakan Workshop Pembinaan Prestasi Cabang Olahraga yang akan mengikuti ajang bergengsi tingkat provinsi ini, bertempat di aula Hotel Bhima Barabai, kemarin. Ketua Koni HST H. Fathurrahman Surya mengatakan,pentingnya komitmen bagi pengurus cabang olahraga untuk menepati janji dalam rangka target perolehan medali. "Patut diingat, Bupati HST H. Abdul Latif menginginkan kondisi perolahragaan di HST tidak terpuruk lagi prestasinya, baik di tingkat daerah, provinsi bahkan tingkat nasional, " katanya. Sebelumnya juga telah dicanangkan HST Bangkit
ADIYAT/MK
WORKSHOP: KONI Kabupaten HST menggelar Workshop pembinaan prestasi cabang olahraga menuju Perprov X.
Prestasi yang diselenggarakan Koni HST bersama Bupati dan Wakil Bupati HST, dimana ditargetkan untuk Porprov X 2017 nanti, minimal HST meraih peringkat 5 besar. Sementara itu Ketua Bidang Pembinaan Atlet dan
Prestasi Olahraga Koni HST Maserani, menjelaskan tentang aturan pelaksanaan Porprov X 2017 nanti, disertai syarat-syarat yang harus benarbenar dituruti bagi seluruh peserta cabor dan cabor apa saja yang dapat mengikuti porprov.(adiyat)
BANJARMASIN
A8
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Reklame Habis Masa Tayang
P ertanian Rambutan Garuda NEPHELIUM Lappaceum atau garuda, merupakan jenis rambutan yang digemari warga Banjarmasin. Selain rasanya yang manis, rambutan jenis ini juga memiliki kelebihan dari segi ukuran, di samping daging buah yang tebal dan biji yang lebih kecil. Hanya saja, budidaya rambutan garuda di Banjarmasin kian menurun karena alih fungsi lahan menjadi perumahan. Misalnya di Sungai Lulut, Banjarmasin Timur, dulunya ada ratusan hektare lahan pertanian dan perkebunan, saat ini tersisa puluhan hektare saja. "Rambutan garuda harus dilestarikan. Kami ingin lahan pertanian maupun perkebunan dipertahankan. Salah satu caranya dengan membeli lahan agar tidak dijual kepada pengembang perumahan," kata Walikota Banjarmasin Ibnu Sina usai panen rambutan di Sungai Lulut, Sabtu (21/1) lalu. Dalam kesempatan itu, Ibnu Sina juga memberikan bantuan berupa bibit pohon cabe dan pupuk cair hasil RTH kepada para petani setempat. "Kami ingin rambutan ini bisa lebih dikembangkan dan mudah ditemukan di pasaran," harapnya. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Banjarmasin Lauhem Mahfuzi mengatakan, rambutan jenis garuda merupakan tanaman khas Banjarmasin, yang saat ini jarang ditemukan di Banjarmasin. Kelangkaan ini, katanya, karena petani lebih memilih menjualnya ke daerah lain, mengingat harganya yang lebih tinggi. "Yang harus dilakukan adalah bagaimana agar rambutan ini bisa lebih banyak yang membudidayakannya, sehingga masyarakat akan lebih mudah menemukan rambutan garuda dengan harga yang relatif murah," katanya.(hendra)
WAHYU/MK
24 Januari Batas Akhir Berjualan
SIAP DIGUNAKAN: Pekerja melakukan penyelesaian pengerjaan Tempat Kuliner Baiman di kawasan Lingkar Dalam Banjarmasin.
Persiapan demi persiapan terus dilakukan untuk proses rekolasi PKL di sepanjang Jalah Ahmad Yani, dari KM 1 hingga KM 6. Wartawan: Hendra/MK
S
ELASA (24/1), merupakan batas akhir bagi ratusan Pedagang Kaki Lima (PKL) mencari nafkah di sepanjang Jalan Ahmad Yani. Pemkot Banjarmasin memastikan relokasi PKL dilakukan pada
Rabu (25/1) ke kawasan Jalan Lingkar Dalam, samping flyover, mengingat lahannya sudah siap digunakan. Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banjarmasin Priyo Eko memastikan lahan relokasi sudah siap 100 persen, sehingga semua pedagang diminta mulai menempati lapak berdagang yang telah disediakan. "Kami sudah berkoordinasi dengan Satpol PP guna memberikan surat pemberitahuan kepada semua pedagang. Pedanga sendiri sudah bisa secara bertahap pindah ke kawasan Lingkar Dalam Banjarmasin," katanya, kemarin. Di kawasan Lingkar Dalam, kata Priyo, Pemkot Banjarmasin
telah menyediakan tempat berdagang yang diberi nama Pusat Kuliner Baiman. Pedagang, bebernya, bisa berjualan dengan tenang, karena tidak lagi harus berurusan dengan larangan berjualan di sepanjang jalan protokol, sehingga status mereka tidak lagi sebagai PKL. "Istilahnya saat ini pengusaha kuliner. Kami menyediakan lahan, tempat parkir yang luas, panggung untuk hiburan, kolam, dan lainnya, semata-mata untuk masyarakat agar tetap bisa mencari nafkah dengan baik," katanya. Di kawasan Lingkar Dalam Banjarmasin, Pemkot Banjarmasin menyediakan dua lokasi, yakni un-
tuk pedagang gorengan dan pedagang makanan. Untuk gorengan, ditempatkan di lahan bekas kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN), sementara untuk makanan lokasinya sekitar 50 meter dari tempat pedagang gorengan. Sebelumnya, relokasi pedagang direncanakan pada 24 September 2016, kemudian diundur ke 14 November 2016, dan ditunda lagi ke Desember 2016. Namun, relokasi pedagang baru bisa dilakukan pada akhir Januari 2017, karena seluruh fasilitasnya, termasuk tempat parkir, sudah siap 100 persen untuk digunakan.()
PERIZINAN, MK- Banyak reklame di Banjarmasin yang telah jatuh tempo masa tayangnya. Dinas Penanaman Modal dan PTSP Banjarmasin mengklaim telah mengantongi catatan baliho atau reklame yang memiliki permasalahan, khususnya terkait masa tayangnya. Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Banjarmasin Ir Muryanta mengakui banyak baliho atau reklame yang tidak mengantongi izin dan telah habis izin masa tayangnya. "Dari inventarisir kami, banyak yang sudah habis waktu tayangnya. Perusahaan yang bertanggungjawab tidak atau belum memperpanjang izin tayangnya," katanya. Diungkapkannya, instansi yang dipimpinnya memiliki SDM terbatas dalam hal pengawasannya. "Kami tidak akan memberikan tolerasi bagi pihak-pihak yang melanggar ketentuan terkait pemasangan baliho atau reklame," katanya. Selain itu, di Banjarmasin ada pula reklame rokok yang masih terpasang. Padahal, terhitung sejak 31 Desember 2016 lalu, sudah tidak boleh lagi ada reklame rokok. Larangan iklan reklame rokok berdasarkan UU Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan, dan Peraturan Pemerintah Nomor 109 tahun 2012 tentang Pengamanan Bahan yang Mengandung Zat Adiktif Berupa Produk Tembakau bagi Kesehatan. Zat adiktif adalah bahan yang menyebabkan adiksi atau ketergantungan yang membahayakan kesehatan dengan ditandai perubahan perilaku, kognitif dan fenomena fisiologis, keinginan kuat untuk mengonsumsi bahan tersebut, dan kesulitan dalam mengendalikan penggunaannya. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Banjarmasin Drs Hermansyah mengakui masih ada sejumlah reklame rokok yang belum dibongkar. Pengusaha reklame, katanya, tidak keberatan dilakukan pembongkaran, hanya saja mereka meminta diberi waktu hingga kontrak waktu promosi berakhir. "Harusnya akhir Desember lalu semua harus dibongkar," katanya. Terkait adanya permintaan pemasang reklame, Hermansyah tampaknya tidak akan memberikan waktu lebih lama lagi, karena di sejumlah kota lain sudah bersih dari reklame rokok.(budi/hendra)
Sambungan Baru untuk MBR KANDANGAN, MK- PDAM melaksanakan program Sambungan Murah air bersih yang diperuntukan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di Hulu Sungai Selatan (HSS). Direktur PDAM HSS Arif Budiman mengatakan, untuk program tersebut pada tahun 2017 ini, pihaknya dana hibah dari pemerintah pusat sebesar Rp 3 miliar.
"Pada 2017 ini, pemasangan sebanyak 1.000 sambungan di seluruh wilayah HSS. Kami terus sosialisasikan program tersebut, karena masih banyak masyarakat berpenghasilan rendah yang membutuhkannya," ujarnya. Dikatakannya, bagi masyarakat yang ingin mendaftar untuk program tersebut, bisa langsung ke kantor PDAM HSS, dengan syarat memiliki daya listrik tidak lebih dari 900 watt,
KTP, dan syarat pendukung lainnya. "Bagi masyarakat yang ingin mendaftar, cukup membayar Rp 100 ribu untuk administrasinya, ditambah uang pemasangan serta pembayaran untuk dua bulan pertama," katanya. Diungkapkannya, program ini guna membantu masyarakat untuk mendapatkan air bersih dari PDAM. Sebab, jika melakukan pemasangan
secara reguler, harganya cukup tinggi. "Untuk pemasangan reguler sekitar Rp 1,6 juta. Tapi dengan program ini, masyarakat yang ingin memasang jaringan air dengan tarif lebih murah," katanya. Sejak dilakukan pada 2015 lalu, sudah ada sekitar 1.600 sambungan yang dipasang. "Target dalam tiga tahun ada 3 ribu pelanggan dengan program ini," katanya.(sofan)
Memperluas Jangkauan Distribusi Air Bersih KANDANGAN, MK- Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Ardiansyah meninjau proyek pembangunan instalasi pengolahan air kapasitas 50 liter/detik serta pipanisasi dan bangunan penunjang PDAM HSS di Kecamatan Padang Batutung. Proyek instalasi pengolahan air, pipanisasi, dan bangunan penunjang PDAM HSS dilaksanakan Dinas Pekerjaan Umum HSS, menggunakan APBD HSS tahun 2016. Wakil Bupati HSS H Ardiansyah mengatakan, instalasi pengolahan air kapasitas 50 liter/detik, pipanisasi, dan bangunan penunjang untuk memperluas jangkauan ketersedian air bersih, khususnya di Kecamatan Padang Batung. "Dengan perluasan jangkauan tersebut, diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya. Terkait proyek tersebut, ia meminta instansi terkait, agar saat serah terima hasil proyek, semuanya sudah bisa difungsikan dengan baik. Ia juga meminta PDAM HSS untuk menjaga dan merawat aset yang telah dibangun pemerintah, sehingga bisa bertahan lama. "Semoga dalam waktu dekat semua fasilitas yang telah dibangun bisa segera dioperasikan dan diresmikan," katanya.(sofan)
SOFAN/MK
UJIAN: Pemerintah telah memprogramkan pendidikan sembilan tahun. Diharapkan masyarakat minimal berpendidkan SLTA.
Meningkatkan Mutu Pendidikan
SOFAN/MK
TINJAUAN LAPANGAN: Wakil Bupati HSS H Ardiansyah meninjau pembangunan instalasi pengolahan air PDAM HSS.
KANDANGAN, MKPemkab Hulu Sungai Selatan (HSS) terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan dengan membangun sarana dan prasarana, khususnya di daerah-daerah terpencil. "Sejak 2016 lalu, di 11 kecamatan sudah memiliki SD dan SMP," ujarnya. Kepala Dinas Pendidikan HSS Nordiansyah mengatakan, pada 2016 telah dibangun SMP Negeri 4 Padang Batung. Tahun 2015, ada dua SMP yang telah dibangun, yaitu di Batang Alai dan Muning Dalam. "Khusus di Batang Alai dan Muning Dalam, tahun 2017 ini sudah dapat me-
luluskan siswanya," ungkapnya. Nordiansyah mengatakan, pemerintah daerah siap memfasilitasi siswa yang ingin melanjutkan pendidikannya ke SLTA. "Disediakan transportasi air. Dinas Pendidikan HSS akan bekerjasama dengan pemerintahan desa setempat," katanya. Bupati HSS H Achmad Fikry mengajak semua guru dan para orang tua untuk memberikan dorongan dan motivasi kepada anak-anaknya agar tidak putus sekolah. "Para guru harus jemput bola agar anak termotivasi untuk melanjutkan sekolahnya ke jenjang yang lebih tinggi," katanya.(sofan)
SPORTAKULER
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
LIVERPOOL
2
3
B1
SWANSEA CITY
ANFIELD PUN TERNODA Untuk kali pertama dalam setahun Liverpool kalah Anfield. Lagi-lagi rapuhnya lini belakang jadi penyebab tumbangnya ‘Si Merah’, kali ini dari Swansea City.
L
IVERPOOL harus menang ketika menjamu Swansea di pekan ke-22 Liga Inggris, Sabtu (21/1) malam WIB. Pasalnya lawan hanyalah penghuni zona degradasi sementara para pesaing di papan atas seperti Tottenham Hotspur dan Manchester City harus berhadapan, sementara Chelsea “hanya” menjamu Hull City di kandang besok. Namun, Liverpool sepertinya belum bisa bangkit dari start buruknya di awal tahun ini ketika Swansea unggul 2-0 di awal babak kedua lewat dua gol Fernando Llorente ke gawang Simon Mignolet. Liverpool memang sempat bangkit untuk menyamakan skor jadi 2-2 lewat dua gol Roberto Firmino. Namun, gol Gylfi Sigurdsson di menit ke-73 menjebol jala Simon Mignolet dan Swansea berhasil mempertahankan kemenangan 3-2 hingga laga usai. Kekalahan dari Swansea City makin menegaskan kelemahan Liverpool musim ini yang kerap kesulitan jika bertemu timtim di luar sepuluh besar. Hasil yang mengejutkan mengingat Swansea adalah penghuni zona degradasi dan sudah dua kali mengalami pergantian pelatih, sebelum kini ditangani Paul Clement. Sementara Liverpool adalah pesaing di papan atas. Tapi jika melihat track record Liverpool musim ini kala menghadapi tim-tim di luar 10 besar, kemenangan Swansea harusnya sudah bisa diprediksi bakal terjadi. Pasalnya Liverpool kerap kehilangan angka kala menghadapi tim-tim di luar 10 besar ketika Premier League berjalan 22 pekan. Dimulai saat kalah 0-2 dari Burnley di pekan kedua, lalu bermain imbang 0-0 dengan Southampton, kalah 3-4 dari Bournemouth, diimbangi West Ham United dan Sunderland 2-2, dan terakhir kalah dari Swansea.
Dari enam pertandingan tersebut, hanya tiga angka berhasil didapat. Hasil yang kontras ketika Liverpool menghadapi sesama penghuni enam besar di mana mereka jadi tim dengan catatan terbaik yakni 12 poin. “Tidak ada namanya rasa jemawa, jika Anda melihat pertandingan itu dan saya harap seperti itu, Anda tentu tidak akan bertanya seperti ini,” ujar Manajer Liverpool Juergen Klopp seperti dikutip Soccerway. “Cara gol-gol itu terjadi memang mengecewakan, tapi kami tidak berpikir apapun selain pertandingan ini,” sambungnya. Bagi Swansea ini adalah kemenangan away kedua beruntun yang mengeluarkan mereka dari zona degradasi. Sementara bagi Liverpool kekalahan ini mengancam posisi mereka di empat besar meski masih duduk di posisi ketiga dengan 45 poin. Kalau boleh disalahkan atas kekalahan tersebut maka lini belakang Liverpool kembali jadi biang keladi. Swansea mencetak tiga gol dari tiga attempts on target di laga itu yang menjadikan Liverpool sebagai tim tujuh besar dengan jumlah kebobolan terbanyak, yakni 27 gol. Liverpool juga harus menelan kekalahan kandang pertamanya dalam 17 pertandingan kandang terakhirnya. Sebelumnya Liverpool menang 11 kali dan imbang enam kali. Selain itu absennya Joel Matip dari susunan tim utama makin menegaskan lemahnya Liverpool tanpa bek asal Kamerun itu. Empat laga tanpa Matip di daftar starting eleven, Liverpool selalu kalah dan kebobolan 10 gol. Rekor buruk lainnya yaitu ini kedua kalinya Liverpool kebobolan tiga gol di kandang selama ditangani Juergen Klopp, setelah Januari tahun lalu saat imbang 3-3 dengan Arsenal.(mrp/mfi)
Tidak ada namanya rasa jemawa, jika Anda melihat pertandingan itu dan saya harap seperti itu, Anda tentu tidak akan bertanya seperti ini,” Juergen Klopp Manajer Liverpool
BIKIN TERTUNDUK: Main di kandang sendiri Liverpool harus mengakui kemenangan 2-3 penghuni zona degredasi Swansea City.
FOTO-FOTO: NET
MAN. CITY
2
2
TOTTENHAM
Pep Belum Menyerah Kejar Titel CUMA 1 POIN: Pasukan Pep Guardiola kian tertinggal jauh dari pemuncak klasemen sementara setelah ditahan imbang Tottenham Hotspur 2-2 di Etihad Stadium.
MANCHESTER City sempat unggul dua gol saat menjamu Tottenham Hotspur. Namun, The Citizens membuang keunggulan tersebut dan harus menerima hasil imbang 2-2. Performa Manchester City masih saja angin-anginan sejauh ini. Tapi itu tak membuat Pep Guardiola kehilangan asa untuk memburu titel juara Premier League. Menghadapi Spurs di Etihad Stadium, Minggu (22/1) dinihari WIB, City tampil jauh lebih baik daripada saat dipermalukan Everton pada akhir pekan lalu. Mereka tampil mendominasi dari awal sampai akhir laga dan menciptakan banyak peluang. Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, City membuka skor lewat gol Leroy Sane pada menit ke-49. Kevin De Bruyne kemudian menggandakan keunggulan tim
tuan rumah pada menit ke-54. Namun, Spurs tak menyerah begitu saja. Gol Dele Alli pada menit ke-58 memperkecil ketertinggalan mereka sebelum Son Heung-min mencetak gol penyama pada menit ke-78. Jarak itu bisa melebar hingga 12 poin andaikan Chelsea bisa mengalahkan Hull City. Perbedaan poin yang terhitung jauh mengingat City juga harus melewati Arsenal, Liverpool, dan Spurs dulu. Hasil imbang ini menempatkan City di peringkat kelima klasemen dengan perolehan 43 poin dari 22 pertandingan. Tak seperti pekan lalu usai kalah 0-4 dari Everton dan lantas mengibarkan bendera putih dalam perburuan gelar juara, kali ini Guardiola meralat ucapannya tersebut. “Saya tidak mengatakan itu,” ujar Guardiola seperti dilansir Soccerway.(mrp/mfi/dts)
STOKE CITY
1
1
MAN. UNITED
Imbang Yang Mengecewakan Mou JOSE Mourinho tidak merasa lega atau gembira setelah Manchester United selamat dari kekalahan di kandang Stoke City. Manajer MU itu tetap kecewa lantaran timnya tampil lebih baik dan cuma mendapatkan hasil seri. MU membawa pulang satu poin dari laga di bet365 Stadium, Sabtu (21/1). The Red Devils berimbang 1-1 dengan tim tuan rumah. Namun, satu poin tersebut tak didapat MU dengan mudah. Mereka nyaris kalah karena tertinggal satu gol hingga menit-menit akhir. Gol bunuh diri Juan Mata pada menit ke19 membuat tim tamu berada dalam situasi tertekan. MU baru bisa menyamakan skor pada menit keempat injury time. Tendangan bebas Wayne Rooney meluncur deras ke gawang Stoke tanpa bisa dihentikan kiper Lee Grant. Ini merupakan hasil imbang kedua secara beruntun yang didapat MU di Premier League. Pada akhir pekan lalu, mereka bermain imbang dengan Liverpool di Old Trafford dengan skor sama persis. “Tentu saja saya kecewa. Berulang kali saya katakan, imbang adalah hasil bagus ketika lawannya lebih baik daripada Anda dan imbang adalah hasil bagus ketika Anda dido-
PENYELAMAT MU: Wayne Rooney bukan hanya menyelamatkan Manchester United dari kekalahan lewat golnya ke gawang Stoke City, sekaligus mengantarkan menjadi top skorer sepanjang masa The Red Devils.
minasi (oleh lawan) dan pada akhirnya Anda bisa pulang dengan poin itu,” ujar Mourinho kepada MUTV. “Tapi, ketika Anda adalah tim yang mengejar kemenangan, tim yang menciptakan banyak peluang, tim yang membuang banyak peluang, dan selain itu Anda cuma bikin gol bunuh diri, maka tentu saja saya tak akan senang dengan satu poin,” katanya. “Kami sangat dominan. Akan
menjadi kejahatan sepakbola kalau kami kalah. Tapi, saya tak gembira karena saya tetap tak paham bagaimana bisa kami membuang begitu banyak peluang di setiap laga,” kata Mourinho. MU tetap berada di posisi keenam klasemen sementara Premier League dengan perolehan 41 poin dari 22 pertandingan. Mereka berjarak 11 poin dari pemimpin klasemen Chelsea, yang baru main 21 kali.(mfi/mrp/dts)
SOCCER
B2
SENIN, SENI SE N N 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
AC Milan
1
2
Napoli
Nap Tetap Puji Napoli Permainan Rossoneri Perma
DP
imitri ayet
SAGA TRANSFER PAYET
NET
BERAKHIR PEKAN INI? Teka-teki mengenai masa depan Dimitri Payet di West Ham United kabarnya akan segera terungkap pada akhir pekan ini. Payet dikabarkan sudah mantap untuk kembali membela mantan klubnya, Olympique Marseille dan transfernya dipercaya selesai dalam waktu dekat.
M
ASA depan Payet di Olympic Stadium memang tengah
berada dalam awan kelabu. Hal ini dikarenakan sang pemain menolak bermain di tim utama The
Real Madrid
2
Hammers dikarenakan rentetan hasil buruk yang diraih tim asal London tersebut. Beberapa klub sendiri sempat dikabarkan ingin mendapatkan jasa Payet. Klub-klub seperti Manchester United dan Arsenal disebut sangat ingin mendapatkan jasa punggawa Timnas Prancis tersebut pada bursa transfer kali ini. Namun menurut laporan yang dilansir The Mirror, Payet dikabarkan tidak akan bergabung
1
dengan Arsenal atau Manchester United. Ia disebut akan segera pulang ke Prancis untuk bergabung dengan mantan klubnya Olympique Marseille. Besaran transfer Payet kali ini masih menjadi tanda tanya besar ketika West Ham disebut menolak tawaran sebesar 20 juta pounds Marseille baru-baru ini. West Ham disebut menginginkan tidak kurang dari 30 juta pounds untuk melepas gelandang 28 tahun tersebut.(mir/du)
manis. Ia pun menyebut kemenangan JOSE Callejon berkontribub si besar membawa Napoli Nap meraih ini sebagai hasil yang sangat penting kemenangan saat bertandang ke dalam menguji kematangan bermain bert markas AC Milan. Nam Namun demiki- anak-anak asuh Maurizio Sarri. an, ia tetap memuji perm permainan tuan "Ini merupakan kemenangan rumah, Minggu (22/1). yang sulit kami raih, kami harus menNapoli tampil prima prim mengha- derita untuk mendapatkannya, namun dapi AC Milan yang bbermain di kami layak mendapatkannya. San hadapan para pendukung mereka Siro memang tak pernah memberi penduku di San Siro. Dua gol yang yan memba- laga yang mudah, tapi kemenangan wa kemenangan Partenopei diraih ini membuktikan bahwa kami tim cepat saat pertandingan baru berja- yang hebat," tambah Callejon. lan 9 menit. Setelah berhasil membalas Adalah Lorenzo Insigne dan melalui gol Juraj Kucka di menit Jose Callejon yang membungkam 37, Milan masih terus berupaya publik San Siro saat keduanya menyamakan kedudukan. Namun menggetarkan jala gawang yang serangan bertubi yang dilancarkan dijaga Donnarumma. Namun mes- secara bergantian oleh Carlos Backi sukses mempermalukan tuan ca, Jose Sosa, juga Bonaventura rumah, Callejon tetap memuji per- gagal membuahkan angka.(net) mainan Carlos Bacca dan kolega. "Milan bermain sangat bagus sehingga kami harus bermain habis-habisan selama 30 menit. Mereka memberi tekanan cukup lama, tapi kami berhasil melakukan pencegahan dengan baik," kata Callejon. Penyerang asal SUSUNAN PEMAIN Spanyol itu meNapoli (4-3-3): AC Milan (4-3-3): nambahkan, permainan Milan Reina; Hysaj, Albiol, Donnarumma; Abate, yang menyulitkan Tonelli, Strinic; Allan Gomez, Gomez, mereka membuat (Marko Rog 86'), Calabria; Kucka, Sosa kemenangan terJorginho (Amadou (Andrea Bertolacci sebut terasa lebih 74'), Pasalic (M'Baye Niang 86'); Suso, Bacca (Gianluca Lapadula 73'), Bonaventura.
Malaga
Marcelo dan Modric Jadi Korban MARCELO dan Luka Modric menjadi korban kemenangan 2-1 Real Madrid atas Malaga. Keduanya mengalami cedera yang cukup serius, Minggu (22/1). Real Madrid mampu mengalahkan tamunya, Malaga dengan skor Susunan Pemain 2-1, pada laga pekan ke-19 La Real Madrid (4-3-3): Malaga (4-2-3-1): Liga Spanyol musim 2016/17 di Santiago Bernabeu. Navas; Marcelo Kameni; Carlos Dua gol kemenangan (Isco 25'), Varane, (Demichelis 73') , Ramos, Nacho; Villanueva, Munoz, Madrid atas Malaga dicetak Modric (Kovacic 38'), Rosales; Recio, Sergio Ramos pada menit keCasemiro, Kroos; Camacho; Castro 35 dan 43. Sementara, satuRonaldo, (Jony 67'), Fornais, satunya gol Malaga dicetak Benzema (Morata Juanpi; Penaranda oleh Juanpi pada menit ke-63. 82'), Vazquez (Santos 79') Kemenangan tersebut membuat Madrid masih kokoh di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol masih terpaku di posisi ke-13 demusim ini dengan raihan 43 ngan torehan 21 poin dari 19 laga. poin dari 18 laga. El Real masih Tak hanya itu, kemenangan mengantongi satu laga lebih ba- itu juga membuat Madrid menenyak ketimbang seluruh tim di rima musibah. Marcelo dan Luka La Liga. Sementara itu, Malaga Modric dipastikan mengalami ce-
Sergio Ramos
Diawara 61'), Hamsik (Piotr Zielinski 74'); Callejon, Mertens, Insigne
BOLA/DZI
dera yang cukup serius. rius. "Kami harap itu u tidak serius. Kami maasih menunggu hasil il pemeriksaan, di titik mana keduanya mengalami cedera," kata pelatih Madrid, Zinedinee Zidane, dikutip dari ari Soccerway. Hal tersebut membuat Madrid mengalami krisis pemain. Sebelumnya,, El Real sudah kehilangan pemain emain akibat cedera. Sebut saja aja Danilo dan Fabio Coentrao. o. "Saya sedikit kesal dengan cedera yang menimpa para pemain kami. Danilo dan Coentrao masih dalam am keadaan yang kurang baik. Sekarang yang terpenting adalah memaksimalkan seluruh pemain n yang ada untuk mengarungi kompetisi," tutup Zidane.(net)
NET
Fokus Kejar Titel Scudetto
Milan Buat Berita Bohong Soal Perekrutan Gerard AC Milan sebelumnya memberikan konfirmasi sudah mendapatkan jasa pemain Everton, Gerard Deulofeu. Padahal, Everton mengklaim bahwa mantan pemain akademi Barcelona itu tidak dilepas ke Milan, Sabtu (21/1). AC Milan dikabarkan sudah mendapatkan pemain muda berbakat Everton, Gerard Deulofeu. Hal itu bisa dilihat dari posting-an Milan melalui akun resmi Twitternya. Milan kabarnya mendapatkan pemain berumur 22 tahun itu dengan status pinjaman. Everton pun rela melepas Deulofeu. Ternyata konfirmasi tersebut hanyalah bualan semata. Everton melalui laman resminya memberikan konfirmasi bahwa tidak melepas pemain kelahiran 13 Maret 1994 tersebut. Tidak lama kemudian, Milan menghapus posting-an soal perekrutan Deulofeu di Twitter resminya. Rossoneri tidak memberikan komentar terkait hal tersebut, hingga berita ini diturunkan. Seperti diketahui, AC Milan memang sangat berhasrat mendatangkan Gerard Deulofeu. Rossoneri berniat memproyeksikan mantan pemain akademi Barcelona itu sebagai suksesor masa depan Keisuke Honda, yang sudah termakan umur. Deulofeu sendiri baru menciptakan satu assists bersama Everton di semua ajang kompetisi musim ini. Meski begitu, ia digadanggadang bakal menjadi sosok gelandang tengah hebat dunia nantinya, karena memiliki kemampuan yang sangat mumpuni sebagai gelandang serang atau penyerang sayap.(net)
Gerard Deulofeu NET
MARIO Rui menjadi pemain baru AS Roma usai direkrut dari Empoli musim panas tahun lalu. Mengetahui jika tim barunya bersaing ketat dengan Juventus di capolista, ia menegaskan bahwa Giallorossi hanya fokus kejar posisi puncak. Bek kiri berusia 25 tahun tersebut melakoni debutnya bagi Serigala Roma di laga Coppa Italia melawan Sampdoria beberapa waktu lalu.
Mario Rui
Ia baru melakukan debut karena mengalami cedera panjang sejak awal kompetisi di sesi latihan. Setelah akhirnya bisa merumput, Rui berambisi untuk memberikan segalanya kepada klub barunya. Ia mengaku jika tidak memikirkan Juventus, pesaingnya, dan akan fokus sepenuhnya bersama rekan-rekannya. "Tim ini bermain baik sejauh ini dan saya puas akhirnya
bisa kembali merumput setelah lama absen. Kami tidak ingin memikirkan Juventus, kami harus fokus, dan tidak boleh kehilangan konsistensi. Setelah itu hasilnya akan terlihat akhir musim ini," kata Rui kepada Rai. AS Roma akan menghadapi Cagliari di Giornata ke-21 Liga Italia Serie A. Tambahan tiga poin akan membuat mereka menyalip Juventus di posisi capolista yang sejauh ini baru mengoleksi 45 poin.(net)
NET
Wasit Sudah 'Hadiahi' Neymar 19 Penalti NEYMAR Jr menjadi bintang kemenangan Barcelona setelah gol penaltinya mengalahkan Real Sociedad 0-1 pada laga babak perempatfinal Copa del Rey musim 2016/17 di Stadion Anoeta, 19 Januari 2017 dini hari WIB. Gol tersebut merupakan torehan ke-19 Neymar melalui titik putih sejak berseragam Barcelona, Sabtu (21/1). Gol dari titik penalti yang dilesakkan Neymar pada menit ke-21 membawa Barcelona memetik kemenangan atas tuan rumah Real Sociedad, pada laga babak perempatfinal Copa del Rey musim 2016/17 di Stadion Anoeta, 19 Januari 2017 dini hari WIB. Satu-satunya gol yang terjadi pada laga tersebut menjadi modal penting bagi pasukan Luis
NET
Enrique untuk melaju ke semifinal Copa del Rey musim ini. Dikutip dari Opta, torehan
tersebut merupakan gol Neymar ke-19 melalui titik putih, semenjak dirinya diboyong El Barca
dari Santos pada awal musim 2013/2014. Setidaknya lebih banyak enam penalti dari pemain-
pemain La Liga lainnya selama periode yang sama. Kemenangan atas Sociedad membuat Barcelona akhirnya mampu mematahkan kutukan angker Anoeta. Sebelumnya, Barca tak pernah mampu memetik kemenangan dalam delapan pertandingan terakhir di stadion yang terletak di kota San Sebastian tersebut. Terakhir kali mereka menang di Anoeta pada Mei 2007 saat Barcelona masih di bawah komando pelatih Frank Rijkaard. Kemenangan tersebut menjadi modal besar Lionel Messi dan kawan-kawan dalam menjalani laga leg kedua perempatfinal Copa del Rey musim ini, yang akan berlangsung pada Jumat (27/01/17) dini hari WIB.(net)
SPORT BANUA
B3
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
P ORPROV
Perbaiki Peringkat
KOMITE Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Barito Kuala (Batola) bertekad memperbaiki peringkat di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X yang akan dihelat di Tabalong, 9-16 September nanti. Maklum saja, digelaran Porprov sebelumnya, Batola finis diurutan ketujuh dari 13 kabupaten/kota se-Kalsel. Wajar, jika target perbaikan peringkat digaungkan. "Target utama kita di Porprov X nanti memperbaiki peringkat dari Porprov sebelumnya," ucap Sekretaris KONI Batola H Azrul Aswad kepada Media Kalimantan, kemarin. Azrul menyebutkan untuk menunaikan hajat besar itu, dalam waktu dekat bakal mengundang seluruh cabang olahraga di Batola dalam rapat koordinasi sekaligus menanyakan kesiapan mereka menghadapi Porprov X Tabalong. "Rencananya, Rabu (25/1), kita menggelar rapat koordinasi untuk menanyakan kesiapan mereka menghadapi Porprpv. Sekaligus pencanangan Pemusatan Latihan Kabupatan (Pelatkab)," sebutnya. Terkait target medali yang akan dicapai, Azrul menegaskan semaksimalnya mendapatkan medali sebanyakbanyaknya, khususnya cabang unggulan seperti dayung, karate dan unggulan lainnya. "Nanti akan kita bicarakan seluruhnya di rapat koordinasi nanti. Mudah-mudahan hari dan tanggal yang direncanakan tidak ada perubahan," pungkasnya.(mahmud husein)
B ulutangkis Prestasi Duet PON INDONESIA berhasil mengamankan satu gelar dari ajang bulutangkis Malaysia Masters Grand Prix Gold 2017. Sektor ganda putra kembali menunjukan dominasinya di awal tahun ini lewat pasangan anyar Pelatnas Cipayung, Berry Angriawan/Hardianto. Duet yang pernah berkolaborasi pada gelaran PON 2016 ini tanpa diduga mampu merengkuh podium tertinggi di hadapan publik Sibu Indoor Stadium, Sarawak, Malaysia. Di laga puncak, Berry/Hardi mempecundangi wakil tuan rumah, Sze Fei Goh/Nur Izzuddin, dengan dua game langsung 2119 dan 21-12, Minggu (22/1). Hasil ini tentunya menjadi harapan besar bagi armada ganda putra Tanah Air, terlebih lagi pasca ditinggal oleh pemain senior Hendra Setiawan, yang memutuskan keluar dari Pelatnas PBSI. Sebelumnya pada pekan lalu, skuad ganda putra juga sukses merebut gelar dari ajang China International Challenges 2017 melalui pasangan Mohammad Ahsan/ Rian Agung Saputro. Berry/Hardi yang sepanjang turnamen ini didampingi oleh asisten pelatih ganda putra Pelatnas, Thomas Indratjaja cukup memukau penampilannya dengan berhasil mengatasi tekanan dari suporter tuan rumah. Selain itu, mereka pun menyelamatkan wajah tim Indonesia sebagai peraih gelar satu-satunya dari ajang ini melebihi ekspektasi besar yang sempat ditujukan kepada ganda campuran Tontowi Ahmad/Gloria Emanuelle Widjaya dan deretan penggawa top tunggal putra seperti Tommy Sugiarto dan Jonatan Christie.(ren/dts)
M RIDHA/MK
PENGARAHAN: Pelatih karateka Lemkari Kalsel HM Yus'a Saleh memberikan pengarahan kepada murid-muridnya yang akan tampil pada open tournament karateka Lemkari seIndonesia di Bali, 27-29 Januari.
21 Karateka Lemkari Ikuti Kejuaraan Level Nasional di Bali 27-29 Januari
Misi Harumkan Nama Banua 21 karateka Lemkari Kalsel berlatih keras. Mereka disiapkan tampil membawa nama Banua pada open tournament karateka Lemkari se-Indonesia di Bali, 27-29 Januari. Wartawan: M Ridha/MK
K
ETUA tim karateka Lemkari Kalsel HM Yus’a Saleh menuturkan, kejuaraan ini sangat penting untuk menambah jam terbang karateka Lemkari di tingkat nasional. “Misi kita jelas, membawa harum nama Banua di tingkat nasional,” ucapnya kepada wartawan MK usai memberikan materi latihan kepada karateka Lemkari Kalsel, kemarin. Yus’a menuturkan, 21 karateka yang dipilih terdiri dari 16 karateka putra dan
5 atlet putri. “Yang kita merupakan peraih medali emas pada Kejurnas Lemkari di Banjarbaru akhir 2016 lalu baik kumite maupun kata,” tandasnya. Tak heran, karateka yang akan membela Kalsel tak hanya berasal dari Banjarmasin, melainkan daerah lain yakni Banjarbaru dan Kotabaru. Yus’a mengungkapkan, sebelum berangkat para karateka menjalani pemusatan latihan di Aula Saraba Sanggam kawasan eks Kantor Gubernur Kalsel di Banjarmasin. “Mereka menjalani pemusatan latihan selama 4 hari mulai 19-22 Januari,” katanya. Setelah itu, lanjut Yus’a, atlet-atlet itu akan diistirahatkan hingga hari keberangkatan di Bali pada 25 Januari. Meski pemusatan latihan hanya empat hari, Yus’a yakin, hasil yang dicapai anak buahnya bisa maksimal. Apalagi, materi saat pemusatan latihan sangat lengkap. “Jadwal latihan saat pemusatan latihan sangat padat, dari pukul 06.0010.00 mereka menjalani latihan fisik, kemudian 14.00-18.00 latihan teknik,
kemudian dilanjutkan malam hari pukul 20.00-22.00 dengan materi rohani dan evaluasi latihan,” ungkapnya. Pelatih pemegang sabuk hitam DAN V ini menambahkan, Ketua Umum Lemkari Kalsel H Sahbirin Noor kemungkinan akan terbang ke Bali untuk menyaksikan para atletnya berlaga. Tapi, tentu saja, lanjut Yus’a hal itu belum bisa dipastikan sekarang. “Beliau kan gubernur, tentu beliau dibutuhkan orang banyak. Kalau ada waktu luang beliau mengatakan akan ke Bali, tapi kalau ada urusan yang lebih penting berkaitan dengan masyarakat, tentu beliau tak bisa datang,” jelasnya. Lebih lanjut, Yus’a mengakui, keikutsertaan karateka Kalsel di level nasional ini tak lepas dari peran para pendukung. “Kami ucapkan terimakasih kepada Pemprov Kalsel yang telah meminjamkan aula Saraba Sanggam sebagai wadah kami menjalani pemusatan latihan. Terimakasih pula kepada Bank Kalsel yang juga memberika perhatian luar biasa kepada kami,” katanya.()
Rian Belum Tentukan Pilihan
Prestasi Sekaligus Konsolidasi
BANJARMASIN, MK- Petenis meja Kalsel Rian Fadilah belum bisa memastikan daerah mana yang akan diperkuatnya di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Tabalong, 9-16 September 2017 nanti. Pria asal Martapura ini menyatakan sebenarnya sudah mendapat perhatian lebih dari dari Pengurus Cabang Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kabupaten Banjar. Namun, belum memberikan jawaban. "Sampai saat ini saya belum menentukan memperkuat daerah mana menghadapi Porprov X nanti di Tanjung. Padahal, Martapura sudah membuka tangan," ucap Ryan Fadillah kepada Media Kalimantan, kemarin. Meski demikian, Ryan mengatakan, ia berkeinginan pada Porprov kesepuluh di Tabalong bisa memperkuat Banjarmasin. Sebab selama ini latihan dan waktu di Banjarmasin. "Hal ini juga berkenaan pekerjaan saya di Banjarmasin. Meski asal Martapura, tapi waktu dan latihan lebih banyak di Banjarmasin sehingga ada keinginan di Porprov nanti bisa memperkuat Banjarmasin," ujarnya. Rekan duet Fadilah Rahman di nomor ganda ini menyebutkan saat ini ia fokus meningkatkan kemampuan dalam bermain tenis meja. Dengan demikian, nantinya tidak mengecewakan daerah yang akan diperkuat saat bertanding di Porprov nanti. "Untuk saat ini fokus latihan meningkatkan kemampuan dulu agar lebih siap lagi tampil di Porprov nanti," ujarnya.(mahmud husein)
BANJARMASIN, MK- Pengurus DPC Hanura Banjarmasin punya cara jitu untuk terus merapatkan barisan kader partai di Kota Seribu Sungai. Sabtu malam (21/1), DPC Hanura Banjarmasin menggelar pertandingan catur antar kader se-Banjarmasin yang bertajuk Hanura CUP VII. Pertandingan yang digelar di Kantor DPC Hanura Banjarmasin Jl Pinus Banjarmasin Utara ini diikuti 32 peserta yang merupakan kader partai. Ketua DPC Hanura Banjarmasin Noval mengatakan, pertandingan dilaksanakan dalam rangka memeringati ulang tahun Hanura ke-10. Ia mengaku, sengaja memilih catur karena permainan catur memiliki nilai filosofi yang sangat baik. “Permainan catur sama dengan perpolitikan. Kita harus mempertimbangkan setiap langkah yang akan kita ambil untuk memenangkan pertandingan. Kalau salah langkah dan tak waspada kita pasti kalah,” katanya kepada wartawan usai pembukaan turnamen catur. Lagi pula, lanjut Noval kejuaraan catur Hanura sudah sering digelar. “Ini adalah yang ketujuh. Biasanya kita gelar terbuka, tapi tahun ini memang khusus untuk kader partai,” ujarnya. Noval menambahkan, selain prestasi tentu sebagai keluarga besar partai Hanura misi yang lebih penting adalah konsolidasi. “Kita bertemu sesama kader mempererat ikatan kekeluargaan dan menjaga silaturahmi agar Hanura ke depan semakin solid dan berbuat yang terbaik bagi kepentingan masyarakat,” katanya.(m ridha)
Dua Kunci Raih Prestasi BANJARMASIN, MK- Sekjen Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Pusat Robert Hermawan menegaskan prestasi terbaik hanya bisa diraih dengan pembinaan berkelanjutan dan sumber daya pelatih yang profesional. Hal ini disampaikan Robert Hermawan kepada Media Kalimantan di sela-sela acara pengukuhan pengurus PTMSI Kalsel periode 2016-2020. "Jika ingin mendapatkan prestasi terbaik dalam olahraga kuncinya dua yakni pembinaan usia muda dan pelatih yang profesional," ucap Robert. Ia mengatakan, kurangnya perhatian terhadap dua komponen inilah yang acap kali menjadi hambatan daerah dalam meningkatkan prestasi daerahnya. "Lemahnya pembinaan usia dini berkelanjutan ditambah SDM pelatih menjadi penyebab mengapa daerah tak mampu bersaing di tingkat nasional,"katanya Sementara itu, sambung Robert, coaching clinic bagi pelatih maupun anak didik juga sangat penting. Hal ini tentunya bisa menambah pembendaharaan materi serta metode latihan yang dimiliki khususnya bagi pelatih. "Saya lihat prestasi tenis meja Kalsel sudah cukup bagus. Buktinya, mampu meraih perunggu di PON XIX Jawa Barat. Tinggal diperdalam lagi," katanya. Soal coaching clinic terutama pelatih ini. Robert menegaskan sudah dibicarakan dengan pengurus PTMSI Kalsel. Sehingga, kedepannya tak perlu mengirim atau mendatangkan pelatih asing ke Kalsel, cukup pelatih lokal. "Kita sedang bicarakan soal ini kepada PTMSI Kalsel. Harapan itu tadi, kedepannya tidak perlu mendatangkan pelatih, cukup lokal saja," tegasnya. (mahmud husein)
KALIMANTAN SELATAN
B4
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
B anjar
Jalan Desa Penggalaman Rusak Parah
WARGA Desa Penggalaman Kabupaten Banjar meminta kepada pemerintah untuk segera memperbaiki kondisi jalan di wilayah mereka yang rusak dan selalu terendam saat air pasang dan musim penghujan. Berlubang, berlumpur dan bergelombang adalah kondisi nyata jalan yang setiap harinya dilalui oleh warga Desa Penggalaman Kabupaten Banjar. Salah satu desa perbatasan antara Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar ini sudah bertahun tahun kondisinyaseperti itu dan tanpa tersentuh pembangunan. Sarwani, salah satu warga mengungkapkan, lumpur dan berlubang adalah wajah jalan desa mereka, dan ini adalah hal yang harus mereka hadapi setiap harinya. “ Kami berharap Pemerintah Kabupaten Banjar mau melihat kondisi kami agar mereka tahu beginilah faktanya,” ucapnya. Arbain, salah satu pemuda kampung tersebut juga mengeluhkan kondisi jalan yang rusak bercampur lumpur sangat menyulitkannya untuk berangkat kerja. "Sering celana kerja saya kotor akibat kecipratan lumpur jalan dan sering saya juga terlambat kerja akibat tidak bisa cepat membawa sepeda motor saya akibat jalan yang kondisinya parah tersebut,” tandasnya. Desa Penggalaman Kabupaten Banjar adalah sebuah desa dimana mayoritas penduduknya adalah petani dan pencari ikan. Kondisi lahan yang masih jauh dari perkotaan serta melimpahnya lahan gambut, menjadikan desa tersebut salah satu pemasok padi dan ikan air tawar di pasar tradisional.(budi)
DILLAH/MK
BERLOBANG: Banyak terdapat titik jalan rusak di Desa Lawahan-Matang Asam menuju Desa Kumpai.
5 Tahun Tak Pernah Diperhatikan
HERRY/MK
PANEN: Bupati Tabalong H Anang syakhfiani saat melakukan panen tanaman holtikultura di Desa Catur Karya.
Petani Diimbau Tetap Tanam Hortikultura
Petani karet mulai bisa bernafas lega. Pasalnya dalam seminggu terakhir harga karet mulai merangkak naik. Semula hanya berada di angka Rp 6.000, saat ini harga jualnya sudah mencapai Rp 10.000 perkilogramnya. Wartawan: Herry/MK
S
EMENJAK harga karet turun, hasil dari menyadap karet yang menjadi mata pencaharian masyarakat turun temurun ini sudah tidak dapat diandalkan lagi. Karenanya untuk dapat menopang kebutuhan hidup, sebagian besar petani karet menyambil usaha tani lain seperti
menanam tanaman hortikultura. Meski demikian, saat harga karet mulai normal, Pemkab Tabalong tidak menyarankan warganya untuk meninggalkan usaha tani sampingan tersebut. "Saya berharap masyarakat tidak serta merta berhenti bertani tomat, lombok ataupun tanaman hortikultura
lainnya," ujar Bupati Tabalong H Anang syakhfiani saat meninjau kebun cabe tiung, cabe besar serta tomat di Desa Catur Karya Kecamatan Haruai. Karena prospek ke depannya tanaman hortikultura ini sangat menjanjikan dan bagus untuk dikembangkan. Selain itu, kata Anang, biaya produksi yang dikeluarkan petani cukup murah dan hasilnya juga lumayan dapat meningkatkan pendapatan. Karenanya pula Bupati mengimbau masyarakat tidak hanya terpaku pada tanaman karet atau menanam padi saja. Karena dengan langkah diversifikasi usaha pertanian yang tidak tergantung satu tanaman
tapi beberapa tanaman, maka pendapatan petani diharapkan bisa meningkat. Anang mengatakan saat ini luas produksi tanaman hortikultura yang digarap petani Tabalong seluas 70 hektar dan boleh dibilang berhasil. Selain pengembangan di wilayah Utara, pihaknya pun bakal melakukan perluasan tanaman hortikultura hingga ke wilayah lainnya di Tabalong. "Pastinya kita akan dukung para petani yang berminat bertanam tanaman hortikultura,” ujarnya, seraya mempersilakan masyarakat untuk mendatangi Dinas Pertanian untuk berkonsultasi terkait tata cara penanamannya.()
RANTAU, MK- Warga Desa Lawahan mengeluhkan rusaknya jalan dengan berkubangan air di Jalan Lawahan menuju Matang Asam menghubungkan Desa Kumpai Kecamatan Tapin Selatan sepanjang sekitar 7 Km. "Sudah lima tahun terakhir ini jalan kami tidak pernah menjadi perhatian pemerintah untuk diperbaiki, "ucap Udin, salah satu warga Desa Matang Asam kepada wartawan. Adapun panjang jalan sekitar 7 Km lebih merupakan salah satu jalan menuju lahan persawahan, sehingga dengan rusaknya jalan sangat mengambat segala aktivitas para petani dalam menggarap lahannya. Disamping itu pula rusaknya jalan akibat dari truk mengangkut bahan material yang melebihi muatan dari daya tahan jalan. Dengan adanya kubangan besar menganga di pinggir jalan, apabila dilintasi mobil dan sejenisnya air di kubangan tersebur mengenai rumah warga bahkan tidak jarang mengenai warga yang kebetulan melintas. Mewakili warga, Udin berharap pihak terkait menindaklanjutinya dan segera memperbaiki jalan tersebut. Karena sebagian besar masyarakat petani menggunakan jalan menuju pertanian disamping digunakan warga lain yang melintas. "Mudah-mudahan dengan adanya keluhan ini, dapat ditinjau dan diperbaiki dengan segera karena untuk kebutuhan orang banyak," tandasnya.(dillah)
Ciptakan Langkah Kreatif dan Inovatif RANTAU, MK- Tiga orang personel Polres Tapin dimutasi. Masingmasing Kasat Lantas dan 2 orang Kapolsek. AKP Raindhard Mahadona SIK sebagai Kasat lantas Polres Tapin menggantikan AKP Abdul Fattah SPd dan yang dimutasi ke Polda Kalsel dengan jabatan Kanit I Sigar Subditbingakkum Ditlantas Polda Kalsel. Kemudian Iptu I Gusti Komang Mahendra Gunadi menjabat Kapolsek Candi Laras Selatan menggantikan Iptu H Opa Atim Wibawa dan Ipda Supianor menjabat Kapolsek Salam Babaris.
Kapolres Tapin AKBP Zulkifli Ismail berharap dengan jabatan baru ini dapat membawa ide-ide baru dan mampu menciptakan langkah-langkah kreatif dan inovatif dalam menjalankan roda organisasi. Ia juga menekankan untuk menciptakan lingkungan kerja yang kondusif serta meningkatkan kegiatan preemtif dan preventif untuk mencegah dan meminimalkan gangguan kamtibmas serta tingkatkan deteksi dini. "Tingkatkan sinegritas dengan seluruh stakeholder baik instansi pemerintah, TNI, swasta dan di masyarakat," katanya.(dillah)
DILLAH/MK
PELANTIKAN: Kapolres Tapin AKBP Zulkifli Ismail meletakkan tanda jabatan kepada anggota yang dilantik.
Kader PKK Tanbu Dibangunkan Rumah
NORMAN/MK
KUNJUNGI KADER: Fitriani saat mendapat kunjungan dari Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, Raudatul Jannah Sahbirin Noor dan Wakil Ketua TP PKK Tanbu Sadariah Sudian Noor.
BATULICIN, MK- Fitriani, Kader PKK Desa Danau Indah Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) sangat bahagia dan bersyukur mendapat baNtuan pembangunan rumah. Dengan bantuan tersebut, ia beserta suami dan dua anaknya bisa memiliki rumah sendiri, tanpa harus tinggal bersama orang tuanya lagi. “Selama ini, kami hanya numpang di rumah orang tua, dan rumah yang kami tempati itu pun kurang layak untuk ditempati bersama dengan banyak orang, ” kata Fitriani, saat mendapat kunjungan dari Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, Raudatul Jannah Sahbirin Noor dan Wakil Ketua TP PKK Tanbu Sadariah Sudian Noor, di Tanah Bumbu. Atas bantuan pembangunan rumah kader PKK tersebut, Fitriani mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang membantu terlaksananya pembangunan rumah tersebut, khususnya kepada Ketua TP PKK Provinsi Kalsel beserta rombongan, yang telah memberikan bantuan dan berkesempatan meninjau langsung pembangunan rumah bagi Kader PKK Desa. Melalui program bedah rumah, ia mendapatkan pembangunan rumah baru dengan ukuran 6×8 meter meter persegi, dengan rancangan dua kamar tidur, satu ruang makan, ruang tamu dan dapur serta WC. Selain itu, pem-
bangunan rumah dibantu pula Taruna Siaga Bencana (TAGANA) Kabupaten Tanbu dan swadaya masyarakat Desa Danau Indah. Secara terpisah, Raudatul Jannah mengatakan, kegiatan bedah rumah adalah salah satu program TP PKK Provinsi Kalsel. Program ini bekerja sama dengan Bank Kalsel, melalui dana CSR yang diperuntukkan bagi kader PKK di kabupaten / kota se– Kalsel, yang dipilih sesuai syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan. Program bedah rumah ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian pengurus PKK, terhadap kadernya yang memenuhi kriteria dan syarat yang telah ditetapkan. “Ini sebagai wujud penghargaan kami kepada para Kader PKK, karena atas pengabdian merekalah, PKK bisa terus maju dan berkembang sebagai mitra pemerintah. Kami mengharapkan, kedepannya program ini dapat terus ditingkatkan, sehingga manfaatnya benar - benar dapat dirasakan oleh masyarakat, ” tukasnya. Pada kesempatan itu, istri orang nomor satu di Kalsel tersebut juga mengajak kepada seluruh kader PKK, untuk bisa memanfaatkan lahan pekarangan. Sehingga bisa membantu mengurangi pengeluaran dan dapat meningkatkan ekonomi keluarga. (merdeka.com/humas)
KALIMANTAN SELATAN
B5
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
H SU
Dialog Batas Wilayah
Pembangunan Transmisi dan PLTU PT PLN akan membangun beberapa infrastruktur kelistrikan di Kotabaru.
HIMPUNAN Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Hulu Sungai Utara (HSU) dan aktivis kepemudaan lainnya, menggelar dialog publik wawasan kebangsaan di MAN 1 Amuntai. HMI mengangkat tema ketahanan nasioanl dalam sengketa perbatasan antar wilayah di daerah, dengan narasumber Ketua MUI HSU KH Said Masrawan, Kodim 1001/Amuntai, dan perwakilan Badan Pertanahan Nasional (BPN). Ketua panitia Marjuni mengatakan, dialog kebangsaan diikuti kalangan pelajar, mahasiswa, dan organisasi kepemudaan. Ia berharap dialog tersebut bisa memberikan pengetahuan terkait wawasan kebangsaan, keagamaan, dan serta pengetahuan tentang batas wilayah suatu daerah. “Perlu pemahaman tentang wawasan kebangsaan, terutama implementasi dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.(yusuf)
Wartawan: Fauzi/MK
P
FAUZI/MK
B alangan
Pelantikan Pengurus IDI
KEPENGURUSAN Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Balangan dan Tabalong secara resmi dilantik, Sabtu (21/1) lalu. Pelantikan dilaksanakan di Hotel Aston Tanjung yang langsung dilakukan oleh ketua IDI Wilayah Kalsel dr HM Rudiansyah. Menurut Ketua IDI Kalsel Rudiansyah, pelantikan ini merupakan hal baru, sebab ada dua kepengurusan kabupaten yang dilantik secara bersama-sama. Pelantikan secara bersama ini, menurut Rudiansyah, juga memperlihatkan semangat kerjasama lintas cabang dan lintas program untuk kemajuan organisasi, dan menjadi ajang mempererat silaturrahim diantara anggota kedua cabang IDI. “Semangat ini menjadi modal utama bagi IDI dalam mengarungi dinamika tenaga kesehatan di Banua,” katanya. Ketua IDI Balangan dr Akhmad Nurdani mengatakan, IDI Balangan akan terus berbuat demi masyarakat Balangan. “IDI bertekad untuk berkerja keras menjalankan program kerja, peningkatan level of skill and knowledge para anggota, serta tentunya pengabdian di masyarakat yang utama. Semua ini untuk memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas untuk kemajuan kesehatan Banua,” ungkapnya.(sugi)
DIDORONG: Kapolsek Sungai Durian Iptu Salahudin turut mendorong motor warga yang terjebar lumpur akibat jalan yang rusak.
Berharap Ada Perbaikan Jalan KOTABARU, MK- Sesuai dengan salah satu fungsinya, jajaran kepolisian diharapkan bisa memberikan pelayanan yang maksimal, selain tugasnya menjaga keamanan dan ketertiban. Kapolsek Sungai Durian Iptu Salahudin Kurdi bersama anggotanya turut membantu masyarakat yang kesulitan saat melintas di kawasan Kecamatan
BANJARMASIN, MKSekretaris Komisi III DPRD Kalsel Riswandi berpendapat perlu penanganan segera terkait jalan-jalan yang ada di kawasan Banua Anam. “Jika tidak segera ada penanganan, dikhawatirkan kerusakan trans Kalimantan poros tengah Kalimantan Selatan atau Banjarmasin-Hulu Sungai, semakin parah,” ucapnya. Menurutnya, jika penanganan terlambat atau berlarut-larut bisa mengganggu kelancaran lalu lintas angkutan umum karena kondisi jalan yang rusak tersebut, apalagi jalan yang ada sekarang satu-satunya dari Banjarmasin ke daerah Hulu Sungai atau sebaliknya. Jalan BanjarmasinBanua Anam yang mulai rusak itu pada bagian kanan menuju daerah Hulu Sungai
makin memperkuat tali silaturahmi antar sesama warga yang ada di Kelurahan Pabahanan. “Kami akan memperbanyak lagi even kompetisi permainan tradisional lainnya, tak hanya balogo saja. Hal itu agar permainan tradisional tetap lestari dan tidak ditinggalkan oleh generasi muda,” tambahnya. Balogo adalah permainan yang membutuhkan kayu berukuran panjang kurang lebih 30 centimeter atau masyarakat mengenalnya sebagai campa. Sedangkan undas sebutan benda yang dipukul terbuat dari kayu ulin, plastik atau batu. Permainan ini membutuhkan lawan. Bagi yang berhasil menjatuhkan undas lawan yang terpasang berdiri dari kejauhan, maka memenangkan permainan tersebut.(arief)
Sementara itu, salah satu warga Sungai Durian berharap agar Pemkab Kotabaru memperbaiki jalan yang rusak, sehingga aktivitas warga kembali menjadi normal. “Jalan yang rusak dan berlumpur, hendaknya diperbaiki. Apabila sudah diperbaiki, maka aktivitas masyarakat tidak terganggu saat melintas di kawasan itu,” katanya.(fauzi)
Target Seluruh Puskesmas Terakreditasi
Perlu Ada Pembenahan Jalan
Pabahanan Lestarikan Balogo PELAIHARI, MKKelurahan Pabahanan, Kecamatan Pelaihari, berupaya melestarikan permainan tradisional asal Kalsel, yakni balogo. Hal tersebut diungkapkan Lurah Pabahanan Wisnu Kuntarto pada pembukaan turnamen antar RT lomba balogo. Ini merupakan inisiatif dari warga sendiri, kelurahan hanya memfasilitasi saja. Alhamdulillah antusiasnya masyarakat cukup besar. Tak hanya anakanak dan remaja yang mengikutinya, namun juga para orang tua,” katanya. Ia berharap, melalui even seperti ini tak hanya dapat terus melestarikan permainan balogo kedepannya yang mulai ditinggalkan karena kalah bersaing dari permainan modern berbasis teknologi, namun juga dapat
Sungai Durian, Kotabaru. “Jalan di wilayah Kecamatan Sungai Durian yang belum beraspal kurang lebih sepanjang 28 kilometer. Saat musim hujan, ditempuh dengan waktu 2,5 jam, saat kondisi normal hanya 1,5 jam,” kata Salahudin. Saat ini, katanya, dengan kondisi jalan yang rusak, sangat mengganggu aktivitas masyarakat.
T PLN Cabang Kotabaru menggelar sosialisasi rencana pembangunan transmisi 150 KV dan GI 30 MVA. Hadir dalam sosialisasi itu, Wakil Bupati Kotabaru Ir Burhannudin. Wakil Bupati Kotabaru Ir Burhannudin mengatakan, listrik merupakan kebutuhan yang tak bisa terlepas dalam kehidupan sehari-hari, dan memegang peranan vital dalam setiap sendi kehidupan masyarakat tak terkecuali di Kabupaten Kotabaru. “Terkait hal itu, Pemkab Kotabaru menyambut baik dan mendukung adanya pembangunan jaringan transmisi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) beserta gardu induk PLN di Kotabaru,” tuturnya. Dikatakannya, karena dapat menaikkan infrastruktur kelistrikan dan merupakan kerjasama, hal itu diharapkan menarik minat pelaku industri bisa menjalankan usahanya di Kotabaru, dan pemanfaatan infrastruktur kelistrikan bisa dirasakan oleh masyarakat. “Kami berharap pembangunan jaringan transmisi SUTT beserta dengan gardu induk PLN, dapat memberikan
dampak positif terhadap kemajuan Kotabaru,” katanya. Sementara itu, pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap berkapasitas 2X7 megawatt di Desa Sigam, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kotabaru, ditargetkan selesai di 2017 ini. Manajer Perencanaan Unit Induk Pembangunan (UIP) Kalimantan Bagian Tengah Hasmar Tarigan mengatakan, pembangunan PLTU Sigam sebelumnya sempat terhenti, kini dilanjutkan kembali dan selesai tahun ini. “Selain PLTU Sigam, kebutuhan listrik di Kotabaru akan dipasok daya dari pembangkit listrik wilayah Kalselteng, di Asam-asam, dan beberapa daerah lain dengan cara diinterkoneksikan listrik di Kotabaru dengan pembangkit wilayah Kalselteng,” katanya. Saat ini, lajut dia, PT PLN sedang melakukan proses pembangunan jaringan kabel dasar laut, dan pembangunan Sambungan Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 KV dari Batulicin-Kotabaru serta gardu induk Kotabaru. Dengan jaringan dasar laut Batulicin-Pulau Laut tersebut, maka listrik PLTU Sigam akan diinterkoneksikan dengan pembangkit wilayah Kalselteng yang juga sudah interkoneksi dengan daerah lain di Kalimantan. “Sehingga apabila jaringan listrik yang diproduksi dari pembangkit listrik teaga diesel, maupun PLTU di Pulaulaut Kotabaru terjadi masalah, tidak sampai terjadi pemadaman,” ujarnya.(ant)
atau ke Kalimantan Timur (Kaltim) serta daerah-daerah yang ada di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng). “Kalau kita dari daerah Hulu Sungai menuju Banjarmasin akan terasa kerusakan jalan trans Kalimantan poros tengah Kalsel itu sebelah kiri,” tutur Riswandi. Diungkapkannya, dalam setahun terakhir, beban berat pada sebelah kiri jalan dari Banua Anam menuju Banjarmasin, banyak dilintasi kendaraan dengan tonase besar. “Dari pengamatan Komisi III DPRD Kalsel ke Balangan dan Tabalong beberapa waktu lalu, angkutan semen bisa mencapai 50 ton,” ujarnya. Sementara daya tahan/ kemampuan beban jalan nasional atau jalan provinsi di Kalsel maksimal delapan ton atau baru kelas III.(ant)
PARINGIN, MK- Target nasional mengharuskan pada 2019 semua Puskesmas harus sudah terakreditasi. Akreditasi Puskesmas merupakan pengakuan terhadap Puskesmas oleh lembaga independen, sehingga mutu pelayanan kesehatan yang diberikan akan semakin meningkat. Terkait hal itu, Kabid Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Balangagn M Noor optimistis target akreditasi Puskesmas di Balangan tercapai. Pada 2017 ini, bebernya, dari 12 Puskesmas yang ada di Balangan, delapan Puskesmas akan mendapat akreditasi. “Dari delapan Puskesmas yang akan diakreditasi, tiga diantaranya sudah dilakukan pendampingSUGI/MK an oleh tim pendamping dari Dinas TEMPAT LAYANAN KESEHATAN: Puskesmas Batumandi akan disurvei terkait Ke sehatan Balangan sejak Juni 2016 akreditasi pada Oktober 2017 nanti. lalu,” katanya. disurvei pada Oktober 2017 nanti. Ketiga Puskesmas yang mendapat Fasyankes Primer pada Juli 2017. “Kami berharap Puskesmas yang Sedangkan lima Puskesmas yang pendampingan, yakni Puskesmas Paringin, Puskesmas Paringin Selatan, dan mulai awal tahun ini mendapat pen- akan disurvei semuanya terakreditasi. dampingan adalah Puskesmas Tebing Dengan skema kerja pendampingan Puskesmas Juai. Ketiga Puskesman ini, katanya, akan Tinggi, Puskesmas Batumandi, Pus- tersebut, kami optimis sebelum 2019, disurvei tim pelaksana penilaian akredi- kesmas Awayan, Puskesmas Halong, semua Puskesmas di Balangan sudah tasi yang ditugaskan Komisi Akreditasi dan Puskesmas Lampihong, dan akan terakreditasi,” pungkasnya.(sugi)
Jemput Bola Cari Investor
ARIEF/MK
BANGUN SINERGITAS: GM Pertamina Marketing Operation Region VI Kalimantan M Irfan menyerahkan cinderamata kepaa Bupati Tala H Bambang Alamsyah.
PELAIHARI, MK- Komitmen Kabupaten Tanah Laut (Tala) untuk menjadikan daerahnya sebagai sentral industri terus digalakkan Bupati Tala H Bambang Alamsyah. Salah satu caranya dengan jemput bola ke berbagai perusahaan strategis untuk mengajak mereka agar mau berinvestasi dan membangun pabriknya di Bumi Tuntung Pandang. “Belum lama tadi kita melakukan kunjungan ke Balikpapan untuk bertemu langsung dengan managemen PT Pertamina regional kalimantan untuk membicarakan kemungkinan bisa hadirnya Depo BBM Pertamina di Tala. Sejauh ini ketertarikan mereka cukup bagus dan kita akan terus intens melakukan komunikasinya agar hadirnya Depo itu bukan hanya sekedar wacana,” jelasnya. Nantinya, pola-pola jemput bola investasi ini sendiri akan terus aktif dilakukannya bersama instansi terkait. Hal itu di-
lakukan agar kedepan banyak pabrik yang bisa dibuka di Tala yang tentunya akan sangat berdampak pada geliat ekonomi dan penyerapan tenaga kerja lokal yang semakin baik. “Selain itu kami juga terus melakukan pembenahan dan penambahan berbagai infrastruktur pendukung seperti pelabuhan hingga akses jalan. Itu agar para investor makin tertarik berinvestasi disini,” tambahnya. Baginya, Tala merupakan wilayah yang paling cocok dijadikan sentral industri dibanding wilayah Kalsel lainnya. Selain memiliki kultur tanah yang keras, ketersediaan lahan yang berlimpah dan juga dekat dengan pusat ibukota, baik Banjarbaru maupun Banjarmasin. “Masa depan Tala adalah menjadi sentral industri pengolahan dan daerah pariwisata. Karenanya kita konsisten untuk terus mengusahakannya agar itu bisa diwujudkan,” tukasnya.(arief)
SENI & BUDAYA
B6
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Festival Teater Japin Carita Kalsel 2017 kampung, bubuhan tacut, tarkul (preman), dan lainlain (sesuai kebutuhan cerita). Ciri utama japin carita adalah dakwah, pesan moral dan agama, yang disampaikan secara eksplisit maupun implisit. Untuk ke-4 kalinya, Teater Awan, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan IAIN Antasari, Banjarmasin, tahun ini mengadakan Festival Teater Japin Carita (FTJC) bagi siswa SLTP/SLTA/sederajat dan mahasiswa/umum Kaliman-
Oleh: Y.S. Agus Suseno Pekerja seni di Banjarmasin
MASYARAKAT Banjar, Kalsel, punya banyak teater tradisi, seperti mamanda, wayang gung, wayang kulit, japin carita, kuda gipang carita, bapandung, lamut (teater tutur), dundam, tantayungan, pantul (bapantulan), babagungan, damarulan, sandiwara rakyat, dan lain-lain. Sebagian telah punah, sebagian mati suri, sebagian lagi bagai kerakap tumbuh di batu: hidup segan, mati tak mau. Seperti teater tradisi lainnya, japin carita adalah gabungan seni drama, tari dan musik (sendratasik, dalam hal ini tari dan musik japin) berbahasa daerah Banjar (Banjar Hulu maupun Banjar Kuala). Para pemain keluar-masuk adegan dengan gerak tari japin. Gerak tari dan lagu japin yang dibawakan bukan japin rantawan semata, juga japin sigam, dan lain-lain. Berbeda dengan teater mamanda (yang istana-sentris, dengan “Kisah 1001 Malam”), japin carita mengisahkan peristiwa sehari-hari, dengan para pelaku, misalnya, santri (putera-puteri), anak muda, orang
tan Selatan. Kegiatan dilaksanakan di Auditorium Mastur Jahri, IAIN Antasari, Banjarmasin, 21-23 Februari 2017. Pendaftaran telah dibuka, ditutup saat temu teknis, Minggu, 29 Januari 2017, Pukul 09.00-12.00 WITA (di Aula Aswadie Syukur, PSB, IAIN Antasari); syarat dan ketentuan lain bisa diakses di http://teater-awan-kalsel.blogspot. co.id/2017/01/ftj4_html Setelah tiga kali menjadi juri FTJC Teater Awan (bersama Irwan Budiman dan Abdussukur MH), kesimpulan saya tetap sama: dibandingkan dengan provinsi lainnya di Indonesia, aktivitas, kreativitas dan potensi
PuisiHari Ini
Puisi Hari ini terbit setiap hari Kirim puisi ke email: puisimk@yahoo.com
D. Zauhidhie Kandangan
Hisab Kanan dosa Kiri dosa Bawah menganga luka Atas meluhak cedera Dosa di api menyala Dosa di banjir melimpah Akankah bisa lari Dari segala peri Lidah-lidah panjang menjulur Merah-merah berbuih bisa Tapak-tapak mendepak saja Suara-suara menggempa
anak muda banua dalam berkesenian luar biasa, tak ada bandingnya. Sepanjang bulan Januari 2017 saja, di UPTD Taman Budaya Kalsel berlangsung festival dan workshop teater yang dilaksanakan bukan oleh program istitusi, tapi oleh komunitas seni. Berbeda dengan sebelumnya, agar peserta punya gambaran lebih jelas tentang teater japin carita, tahun ini panitia FTJC Teater Awan menyediakan naskah pilihan (tidak wajib). Peserta boleh menggunakan naskah itu, boleh tidak. Barangkali naskah itu menginspirasi peserta untuk membuat naskah sendiri. Sudah kebiasaan saya dan kawan-kawan yang sepaham, kalau menjadi Dewan Juri (lomba seni apa pun), sebelum mengumumkan pemenang selalu menyampaikan “evaluasi” dan “pertanggungjawaban penilaian”. Meskipun tidak diminta panitia, itu adalah wujud “tanggung jawab moral budaya”. Selain “pencerahan” bagi peserta, “evaluasi” dan “pertanggungjawaban penilaian” penting, sebagai komitmen, integritas dan kompetensi Dewan Juri bersangkutan. Sambil bercanda, kepada kawan-kawan praktisi seni sering saya katakan: kalau Dewan Juri tidak mau (tidak bersedia, atau tidak mampu) menyampaikan “evaluasi” dan “pertanggungjawaban penilaian” (apalagi kalau pengumuman pemenang diserahkan
kepada panitia), jaka Paman pentol nang disuruh duduk di kursi Dewan Juri -- toh peserta tidak tahu, karena tak bisa mengukur kompetensinya. Kesalahpahaman yang sering dilakukan sanggar, komunitas seni dan peserta FTJC selama ini: teater japin carita seolah identik dengan peran Patuan Guru, Patuan Haji, Panghulu, Pambakal, tatuha adat, dan semacamnya, padahal belum tentu. Akibat kesalahpahaman itu, ada peserta festival (kategori pelajar) yang memaksakan diri berperan sebagai Patuan Guru, Patuan Haji, Panghulu, Pambakal, tatuha adat, dengan tata rias (make up) yang, bagaimanapun, tak bisa menyembunyikan wajah aslinya. Humor penting, tapi harus dibedakan antara humor, komedi dan lawak. Japin carita bukan lawak. Yang mesti diingat, ciri utama japin carita adalah dakwah, pesan moral dan agama. Bagi peserta pelajar, misalnya (tanpa harus dirias berlebihan sebagai orang tua), bisa saja menceritakan remaja yang kecanduan narkoba dan upaya mengatasinya, liku-liku menuntut ilmu di banua urang, era digital yang mengubah perilaku budaya, remaja yang tugul, tahan apilan, cangkal bausaha, dan sebagainya. Karena sandaran teater japin carita adalah gerak tari dan lagu japin, salah satu un-
sur penting yang dinilai adalah konsistensi keluar-masuk adegan para pemain yang menggunakan gerak tari japin. Keluwesan pemain dalam menari japin, penting. Bahasa Banjar (Banjar Hulu maupun Banjar Kuala) yang digunakan pada japin carita (apapun dialeknya) seyogianya menyampaikan kearifan lokal, dalam bentuk idiom, ungkapan maupun peribahasa. Berbeda dengan teater modern, japin carita tidak menggunakan setting (dekorasi) panggung dan tata lampu (lighting) yang rumit, dengan pola bermain yang sederhana: setelah pembukaan (dan penutupan, yang menari bersama), seluruh pemain (yang belum, atau sudah berperan dalam adegan) duduk sejajar (jajar wayang) di belakang (bukan di belakang panggung -- seperti pada teater modern -- tapi di belakang pemain lain yang sedang tampil dalam adegan di depannya). Kriteria penilaian yang diterapkan: (1) Bahasa, Musik, Tari [orisinalitas bahasa Banjar yang digunakan, idiom, ungkapan, peribahasa Banjar, kostum, musik dan tari japin]; (2) Pemeranan, Keaktoran [penghayatan, artikulasi vokal, diksi, timbre, kelenturan, kekompakan dan kerja sama tim]; dan (3) Penyutradaraan [interpretasi naskah, keutuhan, kepaduan dan kesatuan.[]
Film Animasi Karya Anak Banua Mendapat Apresiasi Kegiatan mingguan FSB (Forum Sineas Banua) yang akrab disebut dengan istilah Ngofi (ngobrol film) Jumat (20/1) malam memutar film animasi buah produksi anak banua. Wartawan: Ananda/Budi/MK
Lari ke laut Ombak membanting ke karang Luka-luka ditusuk hiu parang Lari ke hutan Dikoyak-koyak beruang
D
Rajam saja di sini Habisi Tumpah darah perhitungan penghabisan 1975 : puisi ini terdapat di buku Tanah Huma. Penulis: D. Zauhidhie, Yustan Aziddin, Hijaz Yamani. Cetakan: I, 1978. Penerbit: PT. Dunia Pustaka Jaya, Jakarta. Tebal: 72 halaman (45 judul puisi)
M usik
ANT
TENTANG GURU: “Aisyah Kita Bersaudara” bercerita tentang perjuangan seorang guru perempuan yang menjadi salah satu favorit dalam festival film Islam di kawasan Balkan.
“Aisyah Kita Bersaudara” Favorit di Festival Film Islam di Balkan
NET
Slank Rilis Album Baru GRUP band Slank akan merilis album baru tahun ini. “Tanggal 1 Februari album baru beredar,” kata Bimbim Slank dalam sebuah diskusi di basecamp Slank, Gang Potlot, Jakarta, baru-baru ini. Bimbim menguak salah satu lagu dalam album berjudul “Pala Lu Peyank” itu. Dia mengatakan akan ada lagu yang terinspirasi dari penyair Chairil Anwar. “Lagu ‘Orang Merdeka’ terinsipirasi dari Chairil Anwar,” ujar dia. Lagu itu berbicara tentang kebebasan berekspresi saat ini. Menurut Bimbim, orang seperti Chairil Anwar akan susah jika lahir di era sekarang ini. “Bicara sedikit haters-nya banyak. Punya ide beda sedikit yang sirik banyak,” kata dia. Bimbim kemudian membocorkan penggalan lirik dalam lagu tersebut. “Sok kritis dan sinis...” Dia menjelaskan bahwa “kritik bukan sirik, kritis bukan sinis.” “Orang yang enggak sirik itu bukan berarti kehilangan kritik,” ujar Bimbim. “Slank kritik, kita harus memberikan solusi. Kritik harus membangun, kalau salah mestinya begini, seperti itu,” tambah dia.(ant)
FILM Indonesia “Aisyah Kita Bersaudara” menjadi salah satu favorit dalam festival film Islam di kawasan Balkan, Menar Film Festival, yang digelar di cinema house (Dom Na Kinoto) Kota Sofia, Hungaria, Jumat malam, dengan sekitar 280 penonton menyaksikan film itu. The 9th Sofia Menar Film Festival yang memutar film-film Islam serentak di 5 bioskop dan cultural center ternama di Kota Sofia berlangsung 12-29 Januari ini. Sekertaris Pertama fungsi Pensosbud KBRI Sofia, Nurul Sofia, kepada Antara London pada Sabtu mengatakan penonton datang dari berbagai kalangan movie go-ers mulai dari pejabat pemerintah, pelajar, hingga turis Indonesia yang sedang singgah di Sofia. Dubes RI di Sofia, Sri Astari Rasjid, mengatakan film ini mengingatkan akan tantangan yang harus dihadapi, untuk dapat hidup damai berdampingan dalam agama yang berbeda. “Dunia saat ini dipenuhi kebencian, intoleransi dan teror, kita harus menumbuhkan cinta, perdamaian, dan pengertian untuk menciptakan dunia yang lebih baik,” ujarnya. Rata-rata penonton mengagumi
keindahan Indonesia yang menampilkan sisi lain yang belum pernah mereka lihat sebelumnya, kata seorang penonton. Dua karya anak bangsa, film “Aisyah Biarkan Kita Bersaudara” (2016) dan “Cahaya Dari Timur” (2014) berpartisipasi dalam Menar Film Festival yang merupakan festival film islami terbesar di kawasan Balkan, Eropa Timur. Film Cahaya dari Timur akan ditayangkan pada tanggal 26 Januari mendatang. Partisipasi Indonesia merupakan yang kedua kalinya di festival ini setelah tahun 2015. Festival film ini pada awalnya didominasi negaranegara Timur Tengah dan Afrika Utara, namun KBRI Sofia dengan
dukungan Pusat Pengembangan Perfilam Kemendikbud mendorong partisipasi Indonesia untuk tampil, terlebih karena predikatnya sebagai salah satu negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia. Festival diikuti film dari Iran, Azarbaijan, Maroko, Turki, Lebanon, Armenia, dan lainnya. Menurut panitia Menar walaupun untuk tahun ini tidak ada jenis kompetisi, sebanyak 592 feature film dan lebih dari 1200 film pendek telah mendaftar untuk berpartisipasi. Festival ini bertujuan memperkenalkan kehidupan dan kebudayaan islami kepada masyarakat internasional. Pada acara Indonesian Night, promosi film Indonesia dikemas dalam paket promosi terpadu, dimana sebelum acara pemutaran film dimulai, penonton mengantre mencoba berbagai makanan Indonesia seperti sate, krupuk, nasi dan mie goreng serta mengambil berbagai brosur pariwisata. Acara ini juga dimanfaatkan KBRI Sofia untuk pemberian sertifikat bagi pelajar Bahasa Indonesia di Universitas Sofia dan di KBRI untuk mendapatkan sertifikat kelulusan sekaligus perpisahan bagi guru Bahasa Indonesia.(ant)
UA film animasi karya sineas banua berjudul Figment karya Muhammad Adrie Farmajid, dan Ijum Stopmotion karya Husin. Meskipun terkesan sederhana, namun mendapatkan aplaus yang baik dari para penontonnya. Adrie Farmajid dan Husin mengungkapkan, karya film pendek animasi mereka tersebut tidak memiliki alur yang berat karena menyajikan tema yang sederhana yaitu komedi. “Genre komedi kami rasa adalah sebuah genre yang sangat sederhana dan mudah untuk dicerna. Jadi, kami yakin walaupun garapan dan tampilannya sederhana, tetap bisa menghibur penonton,” terang Adrie. Sementara Husin mengaku hanya seorang diri ia mengerjakan karya animasi yang berjenis stop motion. “Awalnya gara-gara nonton behind the scene film Wallace and Groomit di televisi, di situ baru tahu ternyata begitu film Wallace and Groomit dan Chicken Run yang menggunakan plastacine dan menggunakan teknik stop and go, lalu terpikir saya bisa membuat animasi stop motion,” katanya. Ia mengakui mulai belajar secara otodidak dengan mengamati youtube dan website luar, juga film animasi dan non animasi. Yang berujung pada menciptakan karakter Ijum dalam film animasinya. Karakter Ijum, adalah tokoh yang diciptakan dalam kisah yang berjudul Alien Invension. Cerita dalam visual animasi tersebut membuat gelak tawa penonton pecah di bioskop alternatif, bengkel lukis Sanggar Sholihin Taman Budaya Kalsel. Film tersebut pun mendapat banyak apresiasi dari beberapa pengamat seni dan budaya yang hadir pada saat itu. Mereka pun memberikan pandangan mereka terhadap film animasi tersebut. YS Agus Suseno, salah satu budayawan juga pengamat seni di Kalsel yang hadir saat itu menyampaikan harapannya agar para sineas dan animator banua lebih mengangkat konten yang digali dari budaya lokal. “Nama karakternya sudah ada nuansa Banjar, jadi ceritanya kalau bisa lebih Banjar lagi, misalkan cerita rakyat yang did alamnya ada pelajaran tentang tata krama dan etika orang Banjar bisa diangkat dalam film animasi seperti ini,” ucapnya. Husin pun menanggapi, selanjutnya ia akan lebih menggali budaya lokal. Bahkan menurutnya ia pun sudah membuat film animasi stop motion lanjutan yang sudah mulai menyentuh budaya lokal. “Saya sudah membuat Ijum 3, di sana karakternya dan ceritanya lebih Banjar,” ucapnya. Ia berharap suatu saat akan memiliki studio sendiri dengan beberapa kru. Juga film animasi karyanya itu bisa ditayangkan di TV lokal sehingga dapat dinikmati oleh orang banyak.()
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
ALL SPORT
B7
Andy Murray Kalah PETENIS nomor satu dunia, Andy Murray tersingkir di babak keempat di Australia Terbuka Petenis dari Britania Raya itu dikandaskan petenis peringkat 50 dunia Mischa Zverev (Jerman) dengan skor 5-7, 7-5, 2-6, dan 4-6 di Rod Laver Arena, Minggu (22/1). Hasil itu membuat Murray yang menjadi unggulan teratas harus menunggu satu tahun lagi untuk berusaha menjuarai Australia Terbuka, setelah sebelumnya "cuma" lima kali jadi finalis di grand slam awal tahun tersebut. Peluang Murray meraih gelar juara sejatinya diga-
Valentino Rossi
H A B U N A K ROSSI A
GAYA MEMBAL AP
Valentino Rossi mengaku akan memperbaiki gaya membalapnya demi meraih gelar juara dunia MotoGP 2017.
P
EMBALAP andalan tim Movistar Yamaha sadar kemampuan mengenal motor saja tak cukup untuk menjadikannya juara dunia. "Bagi saya sebagai seorang pembalap, sangat penting untuk tak berhenti berkembang. Persiapan untuk menjadi juara dunia sudah saya lakukan sejak beberapa waktu lalu, tapi ada beberapa hal yang baru akan saya lakukan musim depan," ujar Rossi dikutip dari Speedweek, Minggu (21/1). Untuk sekarang, Rossi menyatakan, tak akan lagi fokus untuk mengenal motor tapi akan memperbaiki gaya membalap. Musim lalu, peraih gelar juara dunia sembilan kali tersebut kem-
bali gagal memenuhi ambisinya menjadi juara dunia untuk yang ke-10 kali setelah kalah bersaing dengan Marc Marquez. Pembalap berusia 37 tahun itu lagi-lagi harus puas menjadi runner-up. Musim depan, Valentino Rossi bakal kembali mengusung misi prestisius yang belum komplet. The Doctor masih penasaran mengejar titel juara dunia ke-10. Rossi sendiri mengaku tegang setiap balapan. "Perasaan sebelum balapan tetap sama seperti 20 tahun lalu. Kegiatan sudah padat sejak pagi hari, tapi yang penting tetap usahakan rileks," kata Rossi kepada
wartawan di Jakarta, Sabtu (22/1). "Itu yang saya lakukan setiap tahun, ya walaupun tak bisa dipungkiri jantung berdegup lebih cepat," ujarnya. Sementara itu, rekan setim Rossi, Maverick Vinales menilai Rossi tak akan mau bersaing dengannya dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2017. Dia yakin target The Doctor adalah Marc Marquez. Vinales mengatakan jika Rossi menganggapnya sebagai rival, itu menjadi hal yang salah karena "musuh" keduanya sama, yaitu sang juara bertahan MotoGP. "Saya tak berpikir Valentino ingin terlihat pertarungan (dengan saya), karena itu bukanlah sesuatu yang pintar," kata Vinales seperti dikutip Marca. "Kami memiliki pembalap lain yang harus dikalahkan, Marc Mar-
quez, pembalap yang sangat kuat musim lalu," tambah pria asal Spanyol tersebut. Vinales juga merasa ikut dalam persaingan gelar juara dunia merupakan langkah yang salah. Meski demikian, pembalap berusia 22 tahun tersebut tetap siap jika nantinya situasi memungkinkan untuk itu "Anda harus siap dengan segala kemungkinan. Saya akan mencoba untuk menghormati apa yang saya punya," ujar pembalap yang musim lalu membela Suzuki tersebut. Maverick Vinales juga tak ingin berselisih dengan idolanya, Valentino Rossi. Untuk itu, dia tampaknya bakal sedikit mengalah dari The Doctor.(bln/lp)
Andy Murray NET
Pacquiao Tantang McGregor
Cavs Kalah dari Spurs JUARA bertahan NBA Cleveland Cavaliers takluk di kandang sendiri di Quicken Loans Arena dari San Antonio Spurs pada pertandingan lanjutan Minggu (22/1) pagi WIB. Cavs kalah dari Spurs dengan skor akhir 115-118 dalam laga yang berakhir sampai overtime. Sebenarnya, Cavs memimpin sampai tiga kuarter pertama namun Spurs mampu mengejar untuk memaksakan laga berlanjut ke babak tambahan sebelum memastikan kemenangan. LeBron James dan Kyrie Irving sama-sama menyumbangkan 29 poin untuk Cavs. Kevin Love membuat double-double dengan 13 poin dan 11 rebound, begitupun Tristan Thompson yang mengemas 14 poin dan 12 rebound. Cavs unggul jauh di 12 menit pertama dalam kedudukan 33-22. Spurs merespons di kuarter kedua dengan mendulang 35 poin guna menipiskan jarak 57-58 sampai jeda pertandingan. Di kuarter ketiga, Cavs kembali menjauhkan diri dari kejaran Spurs usai mengumpulkan 31 poin yang menjadikan skor 89-84. Di awal kuarter keempat, Spurs justru dominan usai berbalik memimpin atas Cavs. Usai tertinggal 89-90, Cavs kesulitan mengimbangi permainan Spurs dan tertinggal di sisa periode. Spurs berhasil diredam di tiga menit terakhir sampai akhirnya tiga poin terakhir LeBron
dang-gadang bertambah besar setelah Novak Djokovic, petenis peringkat dua dunia, tersingkir secara mengejutkan di tangan Denis Istomin di babak kedua. Djokovic merupakan juara Australia Terbuka dua tahun terakhir, yang diraih usai mengalahkan Murray. Bahkan dalam lima kesempatan Murray sampai ke final Australia Terbuka, empat di antaranya juga ditandai dengan kekalahan atas Djokovic di partai puncak. Hasil itu sekaligus membuat perempatfinal Australia Terbuka 2017 di sektor putra tidak akan diramaikan oleh dua petenis teratasnya. Sementara itu di partai lain petenis Swiss Stan Wawrinka harus bekerja keras ketika menghadapi Andreas Seppi (Italia). Wawrinka, unggulan dua, akhirnya menang 7-6(2), 7-6(4), dan 7-6(4). Dengan hasil itu juara Australia Terbuka 2014 tersebut berhak dapat tiket ke perempatfinal keempatnya di Melbourne Park. Ia berikutnya akan menghadapi pemenang partai Dan Evans lawan Jo-Wilfried Tsonga yang sedang berjalan. (krs/rin/dtc)
PETINJU Filipina, Manny Pacquiao menawarkan diri untuk berduel dengan juara UFC 205 Conor McGregor jika Mayweather Jr menolak berada satu ring dengannya. "Dalam tinju, saya akan melawan McGregor, tetapi tidak di UFC, hanya tinju. Saya tidak melihat rekaman dari Conor NET sparring. Tetapi jika kita berbicara tentang Conor McGregor dan tinju, itu berbeda. Tinju berbeda dari MMA," tutur Pacquiao, seperti dikutip The Sun, Minggu (22/1). Pacquiao adalah salah satu petinju yang sangat fenomenal di kelas welter. Sayangnya, saat pertarungan melawan Mayweather Jr pada mei 2015 lalu, petinju yang dikenal dengan julukan Pac Man tersebut kalah. Seluruh penikmat di dunia pun tentu kecewa dengan hasil tersebut. Namun, mereka percaya Pacquiao masih haus akan kemenangan sehingga McGregor bisa menjadi lawan yang dianggap sepadan. Ketika disinggung apakah Mayweather Jr dan McGregor bakal mencapai kesepakatan, Pacquiao meragukan rumor tersebut. "Saya tidak tahu apakah mereka serius akan melakukannya. Di sisi lain, pemberitaan tentang keduanya sangat besar. Tapi saya tidak tahu apakah itu akan terjadi," tambah Pacquiao. Saat ini Pacquiao tengah sibuk mempersiapkan duel di tahun ini. Rencananya, dia akan kembali naik ring pada 23 April 2017 melawan Jeff Horn.(dp/lp)
NET
membawa Cavs menyamakan skor di akhir kuarter keempat. Dalam babak tambahan waktu, Irving membuat Cavs unggul 111-109 lewat tembakan dua angka. Tembakan tiga poin Patty Mill dan dan jump shot dua angka LaMarcus Aldrige menam-
bah perolehan Spurs memukul Cavs dalam kedudukan 116-113 di sisa 38 detik. Operan buruk Love dirampas Kawhi Leonard yang dituntaskan dengan dunk di sisa tujuh detik, untuk memastikan kemenangan Spurs.
Leonard memotori Spurs dengan raihan 41 poin.Aldridge membuat 16 poin dan 12 rebound, sedangkan David Lee dan Dejounte Murray sama-sama menyumbang 14 poin. Point guard Tony Parker absen akibat cedera kaki kiri.(rin/krs/dtc)
Manny Pacquiao
Conor McGregor NET
BARITO PUTERA
B8
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
10 JERSEY NOMINASI TERBAIK
MANAJEMEN Barito Putera telah memilih 10 desain jersey terbaik yang masuk dalam kandidat jawara lomba desain jersey Laskar Antasari. Dari 30 desain jersey yang didapat dari 115 desain pada verifikasi pertama dikerucutkan menjadi 10 desain. Kemudian satu desain jersey terbaik akan menjadi kostum resmi Barito Putera di ISL musim 2017.(suhaimi hidayat)
Berikut Nama Desainer: 1.Riyadi Kosasih (Bandung)
2.Rayyan Ramdhani (Banjarmasin)
5.Dheny Soesanto (Tamban Luar)
8.Gilang Teguh Raharjo (Bogor)
3.Suryo Sentanu (Yogyakarta)
6.Jatmiko Triwijayanto (Mojokerto)
9.Fikri Ilhami (Tapin)
4.Amam Aldoni F (Purwokerto)
7.Fajar Noor Ichsan SKom (Banjarmasin)
10.Totok Subiantoro (Mojokerto)
POLITIKA
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
C1
Analisis... SELAMA ini, aktivitas reses dalam menjaring aspirasi yang digalang wakil rakyat pada daerah pemilihan (dapil) nyaris tak membawa manfaat. Sebab aspirasi yang dikemukakan konsituen tak bisa direalisasikan. Hal itu karena program pembangunan tak bisa mengakomodir hasil menjaring aspirasi anggota dewan. Hasan Mahlan mengakui
Reses Dewan Terkesan Mubazir Hasan Mahlan
kenyataan tersebut. Politisi Partai Golkar (FPG) DPRD Kalsel ini berharap ada terobosan dalam reses yang digelar anggota dewan. "Kita ingin reses tidak mubazir, lantaran hanya menghabiskan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), mengingat aspirasi masyarakat tak bisa direalisasikan," terang Ha-
san Mahlan, Minggu (22/1). Selain terkesan menggerogoti APBD, reses juga merugikan anggota dewan. Sebab apa yang diinginkan konsituen tak bisa diwujudkan. "Pastinya konsituen akan menuntut kepada kami bila keinginan mereka tak bisa diprogramkan dalam pembangunan," jelas anggota Komisi IV DPRD Kalsel ini.
Untuk itu,Hasan menginginkan ada formulasi yang tetap setiap anggota dewan menggalang aspirasi konsituen. Ia mengakui dana alokatif sebenarnya bagus. Sayang banyak anggota dewan yang memanfaatkan program itu untuk kepentingan pribadi. "Kalau digunakan sesuai ketentuan, dana alokatif yang
pernah diberikan kepada anggota DPRD Kalsel periode sebelumnya punya banyak manfaat," ujarnya. Dengan program khusus, Hasan yakin bisa mengaplikasikan hasil reses anggota dewan."Dewan punya tugas menggali dan aspirasi masyarakat, namun untuk merealisasikan tidak mudah," pungkasnya.(syarif)
DOK/MK
Sistem Merit Pemprov Kalsel Dipertanyakan
D inamika
Adanya 23 pejabat senior yang masuk kotak alias difungsionalkan oleh Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor mendapat sorotan dari kalangan akademisi.
DOK/MK
Hamsyuri Wakil Ketua DPRD Kalsel
Tolak RTH Gubernuran RENCANA Pemprov Kalsel menyulap kantor Gubernuran di Banjarmasin menjadi ruang terbuka hijau (RTH) kian menguat. Tidak demikian dengan DPRD Kalsel. Sejumlah wakil rakyat justru menentang keinginan itu. Apalagi pembangunan RTH di Jalan Jendral Sudirman itu, sama sekali belum dibahas dengan wakil rakyat. Wakil Ketua DPRD Kalsel, Hamsyuri menyayangkan jika langkah tersebut dijalankan pemerintah daerah ini. Itu aset Pemprov Kalsel, sejatinya hal tersebut disampaikan ke DPRD Kalsel. "Sebagai anggoya legislatif kita juga punya tanggung jawab jika kantor gubernur itu dibongkar dan dijadikan RTH," tekan Hamsyuri kepada wartawan, Jumat (20/1). Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini bangunan itu memiliki nilai sejarah. Makanya, ia mempertanyakan kenapa pemerintah justu siap membangun RTH di kawasan tersebut. “Terlebih bangunan itu masih layak difungsikan. Sebab gubernur juga bisa tetap menjalankan aktivitas di Banjarmasin sebagai ibukota Provinsi Kalsel,” ujarnya. Hamsyuri pun menyarankan bangunan yang ada tak harus dimusnahkan untuk mewujudkan RTH, tapi bisa dimanfaatkan untuk kepentingan lain. Atas dasar itu, dia meminta kepala daerah dan jajarannya harus berpikir matang dalam mengambil langkah."Mari kita bahas bersama hal tersebut, mudahmudahan ada jalan keluar yang terbaik," tandasnya.(syarif)
Wartawan: Didi G/MK
SEPANGGUNG: Aksi Evie Tamala (kiri) bersama H Rhoma Irama dalam sebuah kampanye terbuka Pilpres 2014 lalu, yang akan dihadirkan di Marabahan pada Selasa (24/1).
K
FOTO: SIMOMOT
Kampanye Terbuka, Hadirkan Evie Tamala BANJARMASIN, MK- Selain gencar menghelat kampanye dialogis dan tatap muka, pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Barito Kuala, Bahrian Noor-Suwandi memastikan akan berorasi politik dalam kampanye terbuka di Lapangan 5 Desember Marabahan. "Dalam kampanye terbuka yang dilaksanakan pada Selasa (24/1) nanti, kami akan menghadirkan artis ibukota seperti Evie Tamala dan Leni KDI," kata
Ketua Tim pemenangan pasangan H Bahrian-Suwandi, H Jahriannoor kepada wartawan Media Kalimantan, Minggu (22/1). H Jahrian berharap dengan hadirnya artis ibukota yang akan menyemarakkan kampanye terbuka tersebut, dapat memberi hiburan kepada masyarakat di Kabupaten Batola. Ia menyebut tidak hanya artis ibukota yang akan menghiasi panggung, namun juga akan ada
tokoh partai politik Banua yang hadir dalam kegiatan tersebut. Pengusaha tambang batubara ini mengimbau seluruh masyarakat, pendukung, serta simpatisan yang hadir nanti untuk bisa menaati segala aturan dan menjaga ketertiban bersama. "Saya kira ribuan orang akan datang memenuhi Lapangan 5 Desember. Makanya, semua pihak harus bisa menjaga ketertiban bersama," tandasnya.(fahriza)
Perindo Mulai Galang Kekuatan BANJARMASIN, MK- Keberadaan Partai Persatuan Indonesia (Perindo) patut diperhitungkan, termasuk di Kalsel. Terlebih partai ini terus menyosialisasikan diri di media televisi nasional, dan kader yang terus mendekatkan diri dengan masyarakat. Untuk memantapkan posisi partai ini pun tak henti-hentinya mengusun kekuatan. Untuk Banjarmasin misalnya, Perindo siap mengukuhkan kepengurusan tingkat ranting. Ketua DPC Perindo Kota Banjarmasi Chandra Bayu memastikan ada 52 ketua ranting yang akan dilantik dalam waktu dekat."Insya
DOK/MK
Chandara Bayu Ketua DPC Perindo Banjarmasin
Allah pelantikan kita laksanakan 30 Januari 2017 mendatang," ujar pengusaha muda yang akrab disapa Cacan ini kepada wartawan, Minggu (22/1). Menurutnya, pelantikan nantinya akan dipusatkan di Marabahan. Alasannya, ada 200 ketua ranting Perindo
Batola yang juga siap dilantik. Cacan berharap partai baru ini bisa lolos verifikasi faktual Komisi Pemilihan Umum (KPU) hingga nanti bisa jadi peserta Pemilu 2019 mendatang. Mengenai target, mantan anggota DPRD Banjarmasin ini yakin pihaknya bisa mendapatkan suara maksimal."Target kita untuk Banjarmasin bisa mendapatkan setidaknya jatah unsur pimpinan DPRD Banjarmasin," ujarnya. Cacan memastikan pihaknya akan berjuang keras untuk bisa meraih sukses tersebut.” Makanya usaha pendekatan dengan masyarakat intens kami lakukan,” ujarnya.(syarif)
ABAR yang tak mengenakkan akibat masuknya 23 pejabat tinggi pratama masuk deretan jabatan fungsional sekelas eselon II, tak lagi berada di strata struktural lingkungan Pemprov Kalimantan Selatan, dinilai pengamat politik dan kebijakan publik FISIP Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Syekh Muhammad Arsyad AlBanjary, DR M Uhaib As’ad, akan menggangu optimalitas pemerintahan Gubernur H Sahbirin Noor ke depan. “Padahal, esensi dari sebuah pemerintahan atau birokrasi itu adalah menerapkan konsep penilaian terhadap pejabat dengan sistem merit seperti diatur dalam UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). Ini artinya, dalam penilaian pejabat itu menyesuaikan kecakapan yang dimiliki, baik pendidikan formal, pengalama kerja, serta penguasaan tugas dan pekerjaan. Sistem merit yang harusnya berlaku di lingkungan Pemprov Kalsel,” ujar Uhaib As’ad kepada wartawan, Sabtu (21/1). Intinya, menurut Uhaib, dalam sistem merit itu tentu akan menjaring pejabat yang memiliki profesionalitas, kapabilitas, serta transparansi yang menjadi tuntutan dari peraturan perundang-undangan. “Jika tidak, kita khawatir Kalimantan Selatan justru akan mengalami penurunan indeks pembangunan manusia (IPM) seperti tahun-tahun sebelumnya. Ya, akibat salah dalam menempatkan seorang pejabat di posisi yang tepat,” tuturnya. Doktor jebolan Universitas Brawijaya (UB) Malang ini mengeritik jika jabatan yang diisi itu ternyata adalah orang-orang yang dinilai dari sisi loyalitas atau unsur like and dislike (suka atau tidak suka). “Memang jabatan seorang gubernur itu adalah jabatan politis. Tapi, ingat dalam tata pemerintahan atau administrasi negara tetap berlaku aturan yang
DIDI G/MK
DR M Uhaib As’ad Pengamat Kebijakan Publik Uniska Banjarmasin
baku. Artinya, seorang pemimpin daerah, bukan dalam kategori penguasa daerah harus mengikuti peraturan perundang-undangan,” ujar Uhaib. Peneliti politik dan kebijakan skala internasional ini tak ingin di lingkungan Pemprov Kalsel terbentuk sebuah patronase politik. Hal ini berarti, semua keputusan atau kebijakan itu berada di satu tangan, tanpa mempertimbangkan aturan yang ada. “Ya, memang ada mekanisme lelang jabatan, tapi bagi pejabat yang sudah berkompeten di bidang ilmunya, tentu hal itu tak berlaku. Apalagi, sekarang di Pemprov Kalsel terdapat 9 jabatan yang dilowongkan dan diisi pelaksana tugas atau adanya jabatan ganda,” ucap Uhaib. Namun, menurut dia, penerapan inpassing atau proses penyetaraan kepangkatan, golongan dan jabatan fungsional PNS, bukan pula menjadi jalan terakhir bagi para pejabat yang sekarang di-nonjob-kan. Menariknya, Uhaib juga melihat justru di era Gubernur H Sahbirin Noor telah terjadi perombakan dalam tiga gelombang yakni pada 9 September 2016, 21 Oktober 2016, dan terakhir November 2016 lalu. “Kami sebagai rakyat Kalimantan Selatan tentu berharap ada keterbukaan alasan di balik perombakan yang berlangsung di pemerintahan daerah,” ujarnya. Uhaib juga menyarankan DPRD Kalsel sebagai penyambung lidah rakyat bisa meminta penjelasan kepada Gubernur Sahbirin Noor terkait adanya posisi lowong pejabat tinggi pratama. Seperti diketahui, Nurul Fajar Desira yang merangkap Kepala Bappeda Kalsel sebagai Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang. Kemudian, Rusdiansyah yagn dipercaya sebagai Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kalsel. Lalu, Birhasani sebagai Plt Kepala Dinas Perindustrian dan Hanif Faisol Nurrofiq diberi tugas sebagai Plt Kepala Badan Badan Perizinan Terpadu Satu Pintu (BPTSP) Kalsel.()
Walikota Panen Rambutan Garuda KOTA Banjarmasin, selain memiliki puluhan destinasi wisata, ternyata juga memiliki keunggulan dalam bidang pertanian dan perkebunan khususnya perkebunan buah rambutan. Kemarin (21/01), Walikota Banjarmasin Ibnu Sina beserta Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Wasilah dan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin, melakukan panen raya buah rambutan jenis garuda, di Jalan Sungai Lulut Dalam, Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur. Dalam kesempatan tersebut, Ibnu Sina juga memberikan bantuan berupa bibit pohon cabe dan pupuk cair hasil RTH kepada para petani setempat, yang diwakili salah seorang petani. Menariknya lagi, pupuk cair hasil RTH itu, ternyata diproduksi sendiri Dinas Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin, yang dibuat menggunakan limbah kotoran hewan. Menurut Ibnu Sina, buah ram-
butan jenis garuda merupakan produk unggulan kota seribu sungai yang memiliki nilai jual tinggi. Karenanya, dia menginstruksikan kepada jajaran Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin untuk melestarikannya. Tak hanya itu, suami Hj Siti Wasilah ini juga menghendaki, lahan pertanian milik Pemko Banjarmasin seluas 1,8 hektar yang terletak di kawasan Banjarmasin Timur, agar dikelola secara baik oleh instansi terkait, dengan menanaminya buah rambutan jenis garuda. “Buah ini merupakan produk unggulan. Tolong Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin untuk memprioritaskan, memfokuskan dan lebih mengembangkan buah rambutan jenis garuda ini, jangan sampai buah jenis rambutan garuda ini nantinya tidak ada lagi tumbuh di wilayah Kota Banjarmasin,” ucapnya. Untuk menghindari semakin sulitnya menemukan lahan pertanian, Ibnu Sina juga meminta dinas terka-
FOTO: HUMAS PEMKO
PANEN RAMBUTAN: Walikota Ibnu Sina beserta Ketua TP PKK Hj Siti Wasilah dan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin, panen buah rambutan jenis garuda.
it untuk menginventarisasi dan mengelola lahan pertanian yang hendak dijual oleh para petani. “Saya meminta Dinas Pertanian untuk menyelamatkan lahan pertanian yang ada di kota ini, caranya bisa dengan
membeli lahan pertanian yang sudah tidak dikelola masyarakat,” katanya. Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin, Lauhem Mahfuzi mengatakan, buah rambutan
jenis garuda merupakan tanaman khas Kota Banjarmasin, yang hasil panennya memang cukup jarang ditemukan beredar di pasaran dalam kota. Hal tersebut dikarenakan, terangnya, buah rambutan jenis garu-
da bila dijual di luar kota harganya cukup mahal. Namun ke depannya, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin akan berusaha mengembangkan buah tersebut, sehingga warga Kota Banjarmasin dapat dengan mudah menemukannya di pasaran. Lebih lanjut pria yang akrab disapa Pak Lauhem ini kembali mengatakan, untuk bantuan bibit pohon cabe, rencananya akan diberikan per kepala keluarga sesuai dengan arahan dari jajaran TP PKK Kota Banjarmasin. Dari pantauan, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina bersama para pejabat eselon II, III, dan IV lingkup Pemko Banjarmasin, hadir di lokasi panen dengan menggunakan sepeda kayuh. Sedangkan Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Wasilah, bersama Wakil Ketua I TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Fatimah dan Wakil Ketua II TP PKK Kota Banjarmasin Hj Aneta Olfah, bersama rombongan PKK lainnya, datang ke lokasi dengan menggunakan perahu bermotor (klotok).(humpro-bjm/adv)
POLITIK & HUKUM
C2
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Sistem Pemilu Tak Ubah Perilaku Politikus Sistem pemilu apapun yang akan diterapkan di Indonesia dinilai tidak akan mengubah perilaku politik para politikus.
Verifikasi Partai Berulang Kali Pemborosan
Y
JAKARTA, MK– Partai politik (parpol) yang sudah berulangkali ikut pemilu dinilai tidak perlu lagi diverifikasi pada Pemilu 2019 mendatang. Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra mengatakan, verifikasi hanya berguna bagi partai yang baru didirikan untuk memperoleh pengesahan sebagai badan hukum. “Kalau sudah disahkan sebagai partai yang berbadan hukum, maka partai itu berhak ikut pemilu,” kata Yusril, Sabtu (21/1). Yusril mengatakam, verifikasi partai untuk kepentingan pemilu, apalagi bagi partai-partai yang sudah ikut pemilu sejak 1999 hanyalah buang-buang waktu, tenaga dan biaya. Sebab, partai harus keluarkan uang milaran rupiah hanya untuk persiapan verifikasi menjelang pemilu. “Ini pemborosan yang sia-sia,” ucapnya. Pada kenyataannya, lanjut dia, seperti terbukti dalam fakta persidangan PT TUN Jakarta tahun 2014, verifikasi dilakukan KPU secara amatiran. Terungkap juga dalam sidang PTUN bahwa banyak manipulasi dan kebohongan dalam verifikasi partai jelang pemilu 2014. Verifikasi terhadap semua partai adalah perintah MK yang membatalkan pasal UU Parpol, bahwa verifikasi wajib bagi partai non parlemen. Dengan putusan MK itu, maka semua partai akhirnya repot sendiri. “Mulanya mereka bikin aturan akal-akalan untuk batasi peserta pemilu. Tapi akhirnya jadi senjata makan tuan. Kesimpulannya, tidak perlu lagi ada verifikasi parpol jelang pemilu karena hanya buang waktu, tenaga dan biaya saja,” tutunya.(rep)
Yusril Ihza Mahendra NET
Jual-Beli Jabatan Rawan Usai Pilkada JAKARTA, MK- Transaksi jualbeli jabatan rawan terjadi setelah pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (pilkada). Transaksi jabatan itu tak hanya menyentuh tim sukses yang mendukung pasangan calon, tapi juga aparatur sipil negara yang berusaha netral. "Setelah pilkada selesai, tim sukses biasanya sudah mendapati balas jasanya. Tapi ada orang yang tidak berkeringat, dia ingin bertahan di jabatannya.
Bisa jadi mereka harus mengeluarkan uang," kata asisten komisioner Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Irwansyah, akhir pekan tadi. Irwansyah juga mengatakan praktik jual-beli jabatan itu merupakan masalah lama. Meski demikian, Irwansyah menyebut praktik itu sulit diungkap. "Saat ini transaksi jual-beli jabatan sedang hangat. Tapi ini barang lama, mungkin kemasannya saja
yang baru," kata Irwansyah. Dia menyebut transaksi itu sulit dibuktikan karena minim barang bukti. Salah satunya tidak adanya bukti pembayaran yang digunakan seseorang untuk mendapatkan jabatan lebih tinggi. "Seperti kentut, bisa diketahui tapi sulit diungkapkan. Sulit dibuktikan karena tidak ada kuitansi yang menerima dan memberi," ujar Irwansyah.
Dia mengatakan penyebab terjadinya jual-beli jabatan bisa disebut dari cara pandang masyarakat. Mereka yang punya jabatan di pemerintahan dianggap punya strata lebih baik. "Jabatan di pemerintahan dianggap prestise. Bisa membuat hidup terpandang di masyarakat. Jual-beli jabatan dianggap cara balik modal, mengembalikan uang yang sudah keluar," ucapnya.(dhn/dtc)
ANG paling dibutuhkan rakyat saat ini adalah bukan mengubah sistem tapi mengubah mental politisi yang tidak berbudaya menjadi politisi yang berbudaya dalam memperoleh kekuasaan. "Bagi saya, apapun sistem pemilunya, jika budaya politik kita masih tidak beradab, maka sehebat apapun sistem tidak akan mengubah perilaku politik para politisi kita," kata akademisi dari Universitas Muhammadiyah Kupang, Ahmad Atang, Sabtu (21/1). Atang mengemukakan hal itu, berkaitan dengan wacana perubahan sistem pemilu dalam rancangan undang-undang (RUU) Pemilu yang akan dibahas pemerintah dan DPR. Ia menambahkan, tidak ada satu sistem pemilu yang dipilih benar-benar sempurna. Setiap sistem yang dianut selalu punya kelebihan dan kelemahan dalam praktiknya. Sejak Indonesia merdeka hingga saat ini, katanya, Indonesia telah mempraktikan sistem proporsional, baik proporsional setengah tertutup, proporsional tertutup penuh maupun setengah proporsional ter buka dan proporsional terbuka. "Kecuali sistem distrik yang belum kita praktikan dalam pemilu bangsa ini. Pemilu 2009 dan 2014 kita menganut sistem proporsional terbuka sebagai pengganti sistem proporsional tertutup yang dipraktikan pada pemilu sebelumnya," katanya. "Ketika Golkar mengusulkan agar pemilu 2019 kembali menggunakan sistem proporsional tertutup, maka ini menurut saya menggambar bahwa kita belum matang dalam menganut salah satu sistem sebagai instrumen dalam membangun demokrasi," jelasnya. Atang menambahkan, Parpol selalu berkeinginan untuk melakukan gonta-ganti sistem. Sebelumnya, anggota Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) DPR RI Rambe Kamarul Zaman menyatakan fraksinya akan memperjuangkan sistem proporsional tertutup pemilihan umum (Pemilu). Sampai saat ini sistem pemilu belum ditetapkan karena Rancangan Undang-Undang Pemilu (RUU Pemilu) masih dalam pro-
ses pembahasan di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). "Partai Golkar memperjuangkan sampai titik darah penghabisan sistem pemilu yang akan kami wujudkan adalah sistem pemilu proporsional tertutup. Ini keputusan partai hasil musyawarah besar nasional luar biasa," kata Rambe di Kompleks DPR, Jakarta, Rabu (18/1) lalu. Menurut Rambe, keputusan itu merupakan keputusan yang sangat konkrit dari Fraksi Partai Golkar. Ia mengklaim keputusan ini merupakan bentuk fraksinya yang mengedepankan kepentingan bangsa dan negara. "Dalam konteks sistem proporsional tertutup ini kami ingin memperkuat kewenangan partai serta mengeliminir dampak negatif dari sistem proporsional terbuka," kata Rambe. Rambe menjelaskan sistem proporsional tertutup untuk diaplikasikan dalam pemilihan legislatif. Dengan sistem itu pemilih akan memilih partai, bukan memilih anggota partai yang mewakili daerah pemilihan. Partai yang akan memilih sendiri siapa saja anggota partai yang akan ditempatkan di DPR berdasarkan daerah pemilihan. Fraksi Golkar sendiri sudah menuangkan apa yang mereka inginkan dalam daftar inventaris masalah. Mereka sudah memberikan daftar inventaris masalah ke Pansus RUU Pemilu pada 10 Januari lalu. Golkar memberikan daftar inventaris masalah lantaran tidak ingin pembahasan RUU Pemilu ditunda. Anggota Pansus RUU Pemilu ini menjelaskan pembahasan RUU Pemilu akan dimulai pada 17 Februari. Pansus RUU Pemilu sepakat untuk menyelesaikan pembahsan RUU Pemilu pada 27 April mendatang. "Yang sudah kami sepakati di fraksi, yang pertama penyelenggaraan pemilu tahapannya harus 24 bulan sebelum pemungutan suara. Artinya, UU harus selesai dua tahun sebelum pemilu," kata Rambe. Jika tidak selesai pada April depan, Rambe berharap setidaknya RUU Pemilu selesai pada Mei. Dengan begitu penyelesaian tersebut berjarak dua tahun sebelum pemilu pada Juni 2019 sesuai yang diharapkan Golkar.(ant/rep/obs/cn)
195 Desa Terima Dokumen DD dan ADD MARABAHAN, MK- Bupati Barito Kuala (Batola) H Hasanuddin Murad menyerahkan dokumen Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun 2017 kepada 195 desa se-Batola belum tama tadi. Penyerahan secara simbolis kepada 17 kades di Aula Selidah Kantor Bupati ini juga disaksikan Sekdakab Batola Ir Supriyono, para pimpinan SKPD, dan para camat. Hasanuddin Murad mengatakan, keberhasilan kegiatan pemerintahan dan pembangunan tentunya disertai pemberian dana pembiayaan seperti DD dari pemerintah pusat dan ADD dari APBD kabupaten. Mantan anggota DPR itu mengatakan, terdapat 4 indikator yang ditetapkan pemerintah dalam menetapkan besaran DD dan ADD di antaranya jumlah penduduk, luas wilayah, jumlah penduduk miskin, dan jangkauan pelayanan. Terpenting dicermati terlebih dahulu, lanjutnya bupati yang akrab disapa pak Hasan, itu yaitu terkait ketentuan peraturan penggunaan, terutama menyangkut tata cara dan persyaratan pencairan guna mengurangi resiko kesalahan dan keterlambatan jadwal yang ditetapkan agar tidak berdampak terganggunya kelancaran pelaksanaan kegiatan pemerintahan, pembangunan desa,
serta pelayanan kepada warga. “Harapan saya agar ini menjadi prioritas perhatian kades terutama para camat dan dinas terkait untuk senantiasa memberikan bimbingan dan pembinaan berkelanjutan guna menghindari kesalahan yang tak diinginkan,” katanya. Sementara kades sendiri diminta untuk senantiasa memberdayakan dan membangun koordinasi yang harmonis dengan lembaga desa lainnya agar mampu memaksimalkan tugas dan fungsi perangkat desa serta mampu memberdayakan peran dan pratisipasi seluruh warga dalam mendorong tercapainya peningkatan taraf kesejahteraan hidup warga di desa masing-masing. “Pesan saya lakukan pengelolaan DD dan ADD sesuai ketentuan yang berlaku dengan mengedepankan prinsip keterbukaan dan dilaksanakan secara bertanggungjawab guna menghindari tersangkut permasalahan hukum di kemudian hari,” pesannya. Berkenaan dengan akan dilaksanakannya pilkades serentak gelombang kedua tahun 2017, pada prinsipnya, sebut Hasan, Pemkab Batola gelah siap dalam mendukung pelaksanaan yang diperkirakan akan dilangsungkan setelah proses Pilbup/Pilwabup tahun 2017 sambil menunggu revisi Per-
AGUNG/MK
DANA DESA: 195 desa menerima Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun 2017 yang diserahkan langsung oleh Bupati Barito Kuala (Batola) H Hasanuddin Murad, belum tama tadi.
mendagri yang baru. Sementara menyangkut pelaksanaan Pilbup/Pilwabup yang pelaksanaannya kurang dari sebulan lagi, bupati harapkan seluruh kades secara aktif mengajak dan mengi-
ngatkan warga untuk ikut berpartisipiasi dalam menyukseskan pesta demokrasi dengan menggunakan hak suaranya pada saat pencoblosan 15 Pebruari 2017. Berdasarkan dokumen,
ADD Tahun 2017 untuk 195 desa se-Batola berjumlah Rp 66.458.999.100, sedangkan DD berjumlah Rp 148.716.254.000. Acara penyerahan DD dan ADD ini juga diisi paparan dan penjelasan
tentang DD dan ADD dari Sekdakab Batola Ir H Supriyono, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Drs Dahlan, Inspektur Kabupaten Johan Arifin, dan yang mewakili Direktur CSR PT Adaro.(agung)
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
OPINI
UNGKAP FAKTA
C3
Perkembangan transportasi pasca industrialisasi berjalan sangat cepat. Pada tahun 1769 James watt menemukan mesin uap untuk angkutan kereta api dan kapal laut, hal ini kemudian diikuti dengan terjadinya revolusi dalam bidang transportasi dimana kendaraan yang tadinya ditarik oleh tenaga hewan kemudian dibuatlah kendaraan dengan mesin penggerak. Lokomotif uap ditemukan oleh Ricarhd Trevithick tahun 1804, kapal uap ditemukan oleh Robert Fulton tahun 1807.(scn)
KATA BIJAK HARI INI
DJOEN/MK
Zaman Fitnah Politik Dilihat dari sudut ideologi–apapun ideologi yang kita maksudkan–negara itu penting. Supaya lebih jelas harus ditegaskan, kedudukan negara sangat penting. oleh: Mohamad Sobary Anggota Pengurus Masyarakat Bangga Produk Indonesia, untuk Advokasi, Mediasi, dan Promosi. Opini ini diambil dari situs Sindonews.com
B
ISA ditambahkan: tingkat pentingnya bukan periferal tetapi sangat sangat sentral. Tidak main-main, dan sangat mendasar. Beberapa kalangan di dalam masyarakat, terutama kalangan militer, tentara, berbicara tentang harga mati. Negara ini telah mengambil bentuk “kesatuan” dan maknanya “kesatuan” itu jangan lagi menjadi persoalan. Harga mati tak bisa ditawar lagi. Kesatuan ya kesatuan. Bung Karno, tokoh yang lebih besar daripada posisinya sebagai Presiden pertama negeri ini, mati-matian selama hidupnya mengusahakan terciptanya “kesatuan” tadi. Bung Karno kemudian “mengabdi” pada “kesatuan”. Maksudnya kesatuan bangsa. Hidupnya untuk “kesatuan” itu. Dan kemudian disebut Bapak Pemersatu Bangsa. Sikap ini menjadi sejenis keputusan politik. Dan kalangan Tentara Nasional Indonesia, TNI, membela dan mewujudkannya. Cara pembelaannya menjadi doktrin ketentaraan: siap mati membela negara. Siap mati. Apa yang kurang dilihat dari sudut loyalitas? Apa yang kurang dalam membela makna loyalitas itu? Mati menjadi bayaran, atau taruhan. Apa yang kurang dilihat dari segi keluhuran yang bersifat patriotik? Kurang cinta pada negara dalam segi apa lagi? Kelompok lain, atau individu lain, yang tak punya organisasi seperti tentara, juga punya cinta. Kita tahu di sini maksudnya cinta pada negara tadi. Cinta mereka serius. Seserius cinta tentara yang paling tegas menetapkan harga mati tadi. Para pucuk pimpinan tentara, yang berdinas di dunia ketentaraan maupun yang mengabdi di wilayah pengabdian
sipil, niscaya paham sepaham-pahamnya bahwa makna ”kesatuan” yang kita “sucikan” sebagai harga yang tak tersentuh, tak boleh ditawar-tawar lagi, diam-diam saat ini dalam situasi tak mengenakkan. Bahkan, boleh dibilang sangat tak mengenakkan dan karena itu barang kali bisa disebut dalam ancaman. Ada kelompok di dalam masyarakat yang berpegang pada ideologi baru, yang menggoyah-goyah harga mati itu. Ideologi mereka merongrong ideologi kita bersama. Kekuatan baru itu pelan-pelan hadir di tengah kita dan mau mengusir kita. Padahal, kita ini Tuan Rumah yang bermartabat. Tuan Rumah mau diusir? Ini fitnah dan ancaman nyata yang berbahaya. Kalau kita berbicara lebih jauh tentang ideologi, jelas akan terlalu panjang. Gagasan itu tak bisa ditampung di sini. Cukup buat sementara dikatakan–dan kita semua tahu–bahwa ada ideologi yang meremehkan kesatuan tersebut. Artinya, ideologi itu meremehkan negara karena dasar dan pandangan hidup kenegaraan kita, Pancasila, hanya buatan manusia. Mereka ingin menampilkan “Republik Tuhan” di muka bumi. Selain watak ideologis yang meremehkan “kesatuan” tadi, saat ini muncul kekuatan kecil-kecil yang gigih melancarkan fitnah pada pihak lain. Fitnahnya bervariasi. Pihak lain disebut PKI. Presiden Jokowi yang mencicipi pertama kali fitnah itu dalam kampanye pemilihan calon presiden dua tahun lalu. Tapi beliau bilang “ra popo”. Itu sikap politik pribadi beliau. Tapi, saat ini fitnah itu gentayangan di media sosial. Ibarat virus, fitnah ini menyebar luas dan mengapa belum terdengar adanya langkah tegas menghentikannya? Tak pernah ada yang bisa menjelaskan bagaimana hubungan antara kekuatan ideologis keagamaan di atas, dengan fitnah yang memojokkan pihak lain sebagai PKI. Diperlukan suatu kajian akademik yang mendalam untuk memahami hubungan kausalitas–jika ada–antara keduanya. Jika kita boleh mempercayai “bau”, niscaya terasa adanya “bau” ideologi keagamaan yang dipakai untuk “mem-PKIkan” pihak lain tadi. Calon pemimpin nasional di-PKI-kan supaya tak terpilih. Calon gubernur––bisa juga calon bupati–atau calon-calon lain, diserang dengan kekuatan fitnah ideologis seperti itu supaya mereka celaka. Fitnah macam itu membuat citra buruk bagi yang bersangkutan. Kapasitas hebat menjadi tak berguna. Kejujuran yang jelas dan agung tak diberi makna. Pendeknya, orang hebat tak bisa dipilih karena fitnah macam itu. Dunia intelijen niscaya paham persoalan ini dan bisa melakukan suatu langkah preventif yang luhur demi menjaga utuhnya “kesatuan” tadi. Apa fitnah ini mengancam “kesatuan”? Mungkin tidak secara langsung. Ka-
lau semua pihak disebut PKI, maka hanya yang bukan PKI yang boleh dipilih dan yang bukan PKI itu siapa yang mereka maksud kalau bukan saudara mereka sendiri yang tak menyukai Pancasila tadi? “Kesatuan" terancam oleh langkah ideologis yang monolitik, yang benar sendiri, dan memandang yang lain, bagian dari tradisi kenegaraan yang telah berakar mendalam, dirombak. Hanya mereka yang boleh berkuasa. Di “kesatuan” itu terletak. “Kesatuan” akan dianggap almarhum. Ini zaman fitnah yang mengancam dan membikin hidup tak lagi terasa nyaman. Hidup didorong oleh niat buruk berkuasa tanpa mau berbagi pada yang lain, tanpa mau menggunakan konvensi kenegaraan yang sudah mapan. Kelihatannya, konvensi, yang lalulalu, dan telah menjadi suatu tradisi, bukan kekayaan, melainkan dianggap sampah yang wajib dibuang. Bagi kita, tradisi itu luhur karena di sana akumulasi pengalaman–baik maupun buruk–kita terhimpun. Dari sana kita belajar memetik pengalaman sebagai guru. Kecuali fitnah, zaman ini juga diwarnai kebencian yang ditabur di sana sini, orang bebas membenci orang lain, satu pihak begitu bebas membenci pihak lain. Kepentingannya politik, dan politik. Kita tidak tahu siapa di balik ini semua, tetapi diduga keras adanya pihak yang dengan nikmat menunggangi situasi berwarna kebencian ini. Memprovokasi pihak-pihak lain untuk membenci suatu pihak atau seseorang, merupakan tindakan tak terpuji. Mereka ingin hidup sendiri, dan tak membutuhkan dukungan pihak lain, tanpa bersatu dengan yang lain? Ini bentuk fitnah yang lain lagi. Dia memanggul dosa lima perkara: satu, dosa pada orang lain; dua, dosa pada masyarakat; tiga, dosa pada negara; empat, dosa pada Tuhan Yang Maha Suci; lima, dosa dirinya sendiri. Dosa yang lain bisa diampuni, mungkin. Tapi dosa pada diri sendiri lebih mendalam, lebih parah dan berbahaya bagi hidupnya. Siapa yang bisa mengampuni dosa pada diri sendiri? Fitnah dan kebencian tak bisa dibiarkan. Keluhuran budi kita, secara pribadi, boleh mengabaikannya. Boleh saja yang difitnah tak menanggapinya. Tapi, pejabat negara harus bertindak atas nama dan demi negara. Tindakan harus diambil demi mengembalikan suasana bersatu, aman dan damai dalam pangkuan negara yang kesatuannya telah dibikin seolah-olah suci dan tak tersentuh. Ini harga yang tak boleh ditawar. Zaman fitnah politik macam ini tak boleh menandai suatu momentum sejarah dalam hidup kita. Zaman yang kita perjuangan jelas zaman keemasan, yang membuat negeri ini menjadi rumah besar yang semua warganya berbahagia, tertib dan damai, sedamai-damainya: tanpa kebencian, tanpa fitnah.(poe/sdn)
Kirim Opini Anda ke: mediakalimantan@gmail.com DJOEN/MK
"Logika itu tak berdaya dalam mengekspresikan cinta. Hanya cinta sendiri yang mampu mengungkap kebenaran cinta dan kesejatian diri sang pecinta."
Jalaluddin Rumi Sastrawan Sufi Persia Abad ke-13
INFO BUKU
Judul : Corat-Coret di Toilet Penulis : Eka Kurniawan Penerbit : Gramedia Peresensi: Widyanuari Eko Putra DI toilet, kebebasan seperti tumbuh, berkembang, dan mekar. Di sana segala yang “jujur” dan murni bisa tampil tanpa malu-malu. Kita bisa membayangkan, dari toilet, imajinasi dan ide berjejalan minta diperhatikan. Maka ketika ada coretan di dinding toilet, itulah sesungguhnya kebenaran dari apa yang manusia rasakan. Ia mewakili kebebasan pikiran dan mewakili apa yang tengah terjadi, merekam kondisi mental dan psikologis si penulisnya. Coretan di dinding adalah pertanda zaman yang bergerak, menjadi resep membaca kondisi negara, bangsa, psikologi, dan mental masyarakat. Terlebih sebuah dinding toilet di sebuah universitas, tempat manusia terpelajar dipelihara. Eka Kurniawan menangkap sinyal ini dan merangkumnya dalam buku terbarunya Corat-coret di Dinding Toilet (GPU, 2014). Buku ini adalah antologi kritik, ironisme, paradoks, dan satir bermuatan politisideologis. Nafas kritik bercampur sinisme kepada penguasa tercium sejak cerpen pembuka. Cerpen berjudul Peter Pan, berkisah tentang aktifis mahasiswa yang menjual bukunya, menjual segalanya, demi mengurusi perjuangan menggulingkan sang diktatur. Meski akhirnya berhasil dilengserkan, kejahatannya tetap saja tak tersentuh. Cerpen bernada sinis, menyengat ingatan pembaca perihal kekuasaan Orde Baru. Akhir-akhir ini kita memang kerap menjumpai wajah mantan presiden tengah tersenyum sambil menyapa, menawarkan memori nostalgia bermuatan politis. ”Senyum yang terkutuk itu bahkan masih tercetak di uang kertas”. Ekspresi tokoh mahasiswa kepada presiden memang seringkali terkesan sarkastik, meski sebenarnya berisi kejujuran. Cerpen ini merekam kegelisahan dan kejengkelan para aktifis pasca-kejatuhan sang diktatur, yang masih saja “tersenyum”, bahkan hingga hari ini. Eka bagai melanjutkan wasiat Bung Besar untuk tidak sekalipun melupakan sejarah. Sejarah dijadikan ramuan cerita untuk mengingat, mengejek, dan menghibur pembaca. Sejarah Indonesia berisi peperangan dan konflik. Cerpen Hikayat Orang Gila mengantarkan imajinasi penuh haru tentang perang, yang bagaimanapun selalu mengorbankan orang tak berdosa, sekalipun itu orang gila. Melalui penggarapan sejarah, Eka menyajikan kisah beraroma nasionalisme, diselingi humor tragis-politis. Cerpen Bunga Kiriman dari Siapa mengingatkan pembaca pada roman pergerakan ala Mas Marco Kartodikromo. Dalam cerpen ini, Eka seolah melawan lewat sejumlah fakta tragis-ironis.(grd)
C4
MEDIA PROMO
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
LOWONGAN KERJA DIBUTUHKAN: Sopir, SMP/SMA, Maks 35th, SIM B1, berpengalaman bawa truk double. Kirim ke SAMAGRO, Komplek Pergudangan LIK Liang Anggang No.1 G Banjarbaru. HP. 081234568809 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160831-0930
AIRLINES BUSINESS CAREER membutuhkan lulusan SMA, D3, S1 usia max 26th, penampilan menarik. Utk ditraining menjadi Staff Airlines, hub: 082151721988, 08121664 1149, 0822 3309 2889 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160127-0226
DIBUTUHKAN DRIVER, Pria, max 35th, SIM B dan HELPER, Pria, max 30 th, SIM C, lamaran kirim Ke SAMAGRO, Komp. Pergudangan LIK Gudang Blok. G No. 1, Liang Anggang Banjarbaru. Hubungi Hp: 081234568809 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160128-0227
OTOMOTIF Dijual cepat Toyota Avanza tahun 2004, warna silver, AC Dingin. Harga 80 Juta (Nego). Hubungi segera : 082251012568 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-160517-0616
KOST Menerima Kost Wanita, bisa bulanan/harian, fasilitas lengkap: kamar mandi dalam, areal parkir luas, akses mudah. Alamat: Jl. Bhayangkara Komplek Perintis No.40 Sungai Ulin Banjarbaru. Hubungi: 082152621258 --------------------- MEDIA KALIMANTAN-161104-1203
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Jangan Korek Telinga IMBAUAN untuk tidak mengorek telinga sebenarnya bukan hal baru. Sejak tahun 1901 silam, para dokter tak menyarankan hal tersebut, mengingat bahayanya. Menurut American Academy of Otolaryngology, telinga seharusnya tidak perlu dibersihkan, baik dengan cara yang lembut apalagi sebaliknya. Membersihkan telinga, terutama dengan alat, bisa menusuk dan menimbulkan trauma gendang telinga, merusak tulang rawan di telinga, hingga menyebabkan infeksi. Akibat lainnya adalah menyebabkan nyeri, gatal, rasa penuh di telinga, berdengung, aroma yang tidak sedap dari telinga, dan berujung pada gangguan pendengaran jangka panjang atau sementara. Namun masalahnya, banyak orang tetap mengorek telinga. Ada dua alasan untuk ini. Pertama, orang sering salah kaprah bahwa telinga yang kotor identik dengan ketidakbersihan. Kedua, sebuah studi di Jos University Teaching Hospital menemukan, ternyata dengan mengorek telinga, orang bisa merasakan sensasi kenikmatan. Padahal, seperti dijelaskan Forte dan spesialis THT Boris Chernobilsky dari Icahn School of Medicine, New York, telinga bisa membersihkan salurannya sendiri secara alami. Ketika Anda mengunyah dan berbicara, kotoran akan terbawa menuju telinga luar sehingga tidak menghambat pendengaran. Sebaliknya jika dikorek, kotoran telinga justru terdorong kembali ke dalam, dan ini yang seringnya menimbulkan masalah. Misalnya akibat kotoran telinga yang mengeras. Dr Chernobilsky menerangkan, umumnya telinga menghasilkan kotoran sesuai jumlah yang dibutuhkan. Dalam dunia medis dikenal dengan istilah serumen, yaitu kotoran telinga berwarna kekuningan dan berminyak. Serumen berfungsi melindungi saluran telinga dengan bertindak seperti losion kulit alami, sekaligus dapat membunuh beberapa jenis bakteri dan mencegah pertumbuhan jamur. Oleh karena itu, kunjungi dokter THT jika Anda merasa tak nyaman dengan kondisi telinga bagian dalam dan ingin membersihkannya. Jika ingin melakukannya sendiri, gunakan kapas, korek kuping, atau kain lap basah dengan air hangat hanya untuk membersihkan bagian luar telinga. Gunakan obat tetes telinga untuk melembutkan kotoran agar keluar sendiri. Biasanya obat mengandung minyak mineral, baby oil, gliserin, peroksida, hidrogen peroxide, atau saline. Jangan memasukkan benda apa pun ke telinga, membatasi ekspos terhadap suara keras. Gunakan pelindung kepala atau penyumbat telinga ketika terlalu bising, hindari terlalu sering menggunakan headphone, dan pastikan volumenya cukup rendah saat mendengar lagu. Segera keringkan telinga setelah berenang untuk mencegah dengung. Gunakan kain untuk menyeka bagian luar telinga, dan miringkan kepala untuk mengeluarkan air yang masuk. Lebih waspada pada perubahan pendengaran yang terjadi akibat penggunaan obat atau hal tertentu. Jika Anda merasakan perubahan, mengalami masalah keseimbangan, rasa sakit yang tiba-tiba, hilang atau berkurangnya pendengaran, dan dengung di telinga, segera hubungi dokter.(brtgr)
KESEHATAN
C5
Bahan Alami Hilangkan Bekas Cacar CACAR air atau yang memiliki istilah ilmiah Varicella adalah penyakit yang disebabkan karena serangan virus. Penyakit yang bersifat menular ini tak hanya terjadi pada anak-anak, namun juga orang dewasa. Sehingga tak heran jika kamu menemukan bahwa masih ada orang dewasa yang terkena
cacar air. Salah satu efek negatif dari cacar air adalah bekas luka yang muncul. Bekas luka berupa koreng atau ruam ini seringkali mengganggu penampilan. Madu merupakan pelembab kulit yang bagus. Oleskan madu secara teratur di atas bekas cacar air, lalu biarkan mengering.
Bekas cacar air pun bisa hilang secara bertahap. Air kelapa memiliki manfaat besar untuk menyingkirkan bekas cacar air. Ambil kapas, rendam dalam air kelapa, lalu oleskan di atas bekas cacar. Senyawa alami di dalamnya bermanfaat untuk memproduksi sel kulit baru yang ampuh untuk menghapus bekas
luka di kulit. Cocoa butter umumnya digunakan untuk melembabkan kulit. Namun kamu juga bisa memanfaatkannya dalam menghapus bekas luka jika kamu mengoleskannya secara teratur. Lidah buaya adalah tanaman kaya manfaat sehat. Salah satu manfaat sehatnya adalah dengan
menenangkan kulit yang meradang akibat cacar air. Ambil beberapa tetes getah dari lidah buaya lalu oleskan di atas bekas luka cacar air. Bekas luka akibat cacar air bisa sangat mengganggu penampilanmu. Jadi, oleskan beberapa bahan alami di atas untuk menghilangkannya.(mdk)
MEMPROGRAM ULANG NAFSU MAKAN Membiarkan diri kelaparan untuk menekan nafsu makan demi menurunkan berat badan bukanlah cara yang tepat. Sebaliknya, menciptakan strategi dengan memprogram ulang tubuh agar makan seperlunya bisa jadi solusi.
T
IAP orang memiliki kebutuhan makan yang berbeda. Karenanya, Anda perlu tahu apa yang menyebabkan rasa lapar muncul. Tidak cukup tidur menyebabkan leptin berkurang dan ghrelin meningkat sehingga mendorong rasa lapar. Akibatnya, orang yang hanya tidur 5 jam semalam mengalami kerusakan hormon lapar, berbanding terbalik dengan yang tidur 8 jam. Bukan hanya lelah fisik, lelah emosional akibat banyaknya tekanan juga memicu rasa lapar. Jika otak lelah, tubuh akan membutuhkan makanan berlemak dan penuh gula untuk ‘menenangkan diri’. Jenis obat tertentu bisa meningkatkan rasa lapar. Misalnya antidepresan, obat migrain, pil tidur, dan obat tekanan darah. Beberapa hal yang perlu Anda ketahui untuk memprogram ulang nafsu makan, sehingga mampu mengendalikan makan berlebihan. Lapar setelah olagraga itu wajar. Semakin berat olahraga yang dijalankan, makin besar nafsu makan. Ada studi yang menunjukkan bahwa olahraga justru mengurangi kecenderungan makan berlebihan. Selain itu, berlari di treadmill selama 90 menit ternyata bisa menekan nafsu makan. Tubuh memiliki hormon yang disebut leptin. Fungsinya meredam rasa lapar sehingga nafsu makan berkurang. Namun, jumlah leptin yang meningkat justru tak baik untuk tubuh. Penelitian menemukan, diet menurunkan berat badan besar-besar-
an bisa menurunkan leptin secara tajam, tapi setelah meningkat lagi, tubuh juga jadi sulit kembali kurus. Inilah sebabnya banyak orang yang sulit mempertahankan berat badan ideal, dibanding menurunkan atau menaikkannya. Kabar baiknya, menurunkan berat badan sedikit demi sedikit dan perlahan ternyata tidak memicu perubahan hormon. Jadi, daripada terobsesi turun beran badan cepat, lebih baik memperhatikan dulu pola diet yang benar agar tubuh tidak kaget dan punya waktu beradaptasi. Studi menemukan bahwa perempuan PMS cenderung meningkat nafsu makannya, sehingga makan pun jadi lebih banyak. Bukan hanya itu, hormon progesteron sebelum haid yang sedang memuncak, juga menyebabkan mereka lebih sensitif, gampang stres, dan merasa tidak puas dengan tubuhnya. Jika tak dikendalikan dengan kesadaran, misalnya mengatur pola makan sehat saat haid, kendala ini bisa merujuk ke penyakit psikologis ‘kecanduan makan’. Namun jangan cemas, kecenderungan makan berlebih saat PMS cuma terjadi sementara. Sebab saat haid orang justru berkurang drastis nafsu makannya karena estrogen (penekan nafsu makan) yang memuncak. Nafsu makan bisa muncul karena ada pemicunya. Misal, makan permen atau kudapan manis memicu keinginan lebih banyak lagi mengonsumsi yang manis-manis. Apalagi jika dimakan saat perut kosong. Untuk itu, lakukan pencegahan rasa lapar dengan selalu mengonsumsi protein dan serat. Usus yang sehat melindungi Anda dari sejumlah penyakit berbahaya. Contohnya beberapa bakteri baik seperti E.Coli yang membantu dihasilkannya hormon kenyang sekitar 20 menit setelah makan. Untuk itu, penting menjaga kesehatan mikroorganisme dalam usus. Beberapa caranya dengan mengonsumsi makanan ramah bakteri seperti makanan utuh tinggi serat (buah-buahan, sayuran, kacangkacangan), probiotik yang kaya makanan fermentasi (seperti kimchi dan asinan kubis), dan membatasi konsumsi pemanis buatan.(brtgr)
Stop Konsumsi Makanan ini DIET sering kali menjadi resolusi besar bagi kebanyakan orang saat pergantian tahun. Alasan utamanya, apalagi kalau bukan ingin memiliki tubuh langsing atau hidup yang lebih sehat. Tak banyak dikegtahui jika diet bukan sekadar mengurangi asupan makanan, tetapi juga mengetahui makanan apa saja yang baik dikonsumsi dan yang tidak. Harper’s Bazaar sempat membuat daftar makanan apa saja yang sebaiknya Anda stop untuk dikonsumsi tahun ini. Rasa manis yang diberikan oleh gula, ternyata tak sebanding
dengan dampak negatif yang akan diterima oleh tubuh jika mengonsumsinya berkepanjangan. Kompas juga mengamini agar gula masuk ke dalam salah satu makanan yang harus dikurangi atau malah disetop. Sebabnya, gula dapat menjadi penyebab bertambahnya lemak perut yang meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes. Bahkan gula disebut sebagai sumber makanan bagi sel kanker. Mengonsumsi gula juga memiliki efek yang sama dengan minuman beralkohol. Jika ingin mulai hidup sehat, gantilah mi-
numan bersoda, sirup, dan alkohol, dengan air putih yang lebih sehat. Meskipun tubuh langsing jadi salah satu target Anda pada 2017, namun jangan pernah terpikirkan untuk mengganti makanan sehat dengan produk diet. Produk diet bisa berupa susu, kue kering, makanan penunda lapar dan lain sebagainya. Biasanya pada kemasan tertera label rendah lemak atau bebas gula. Padahal, tahukah Anda bila di dalam makanan dan minuman tersebut telah dicampurkan beberapa bahan buatan demi membuat rasa produk tetap lezat.
Bahan buatan tentu tak memiliki kandungan gizi dan nutrisi yang sama dengan bahan makanan segar yang biasa Anda konsumsi. Karenanya, jika ingin mengurangi asupan makanan sebaiknya ganti makanan berlemak dengan sayur, buah dan kacang-kacangan yang lebih sehat, bukan dengan makanan diet dalam kemasan. Makanan olahan ialah jenis makanan yang didapat dari hasil olahan bahan lain. Misalnya keripik kentang, permen, serta kue kering. Makanan yang diolah seperti ini sudah melalui berbagai proses
sehingga menjadikannya makanan yang tak segar lagi. Makanan olahan hanya dapat memiliki sedikit sekali kandugan nutrisi di dalamnya. Selain itu, karena proses pembuatannya, makanan olahan jadi sulit tercerna oleh tubuh dan dapat mengakibatkan terganggunya metabolisme tubuh dan kelebihan berat badan. Beberapa media seperti Huffington Post dan Bustle menyarankan, cobalah untuk mulai mengonsumsi makanan yang tak diolah. Cara ini ampuh untuk menjaga stabilitas sistem pencernaan, metabolisme dan berat badan.(brtgr)
RELIGI
C6
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Operasi Plastik Ingat Mati RASULULLAH SAW bersabda, “Perbanyaklah mengingat perkara yang membinasakan kelezatan –yaitu kematian” (Hadits Hasan, Riwayat Tirmidzi)
Tanya: Assalamu’alaikum. Apa hukumnya melakukan operasi plastik untuk pengobatan? (082153625xxx)
Jawab: Wa’alaikumsalam Wr Wb. Operasi plastik atau dalam Bahasa Arab disebut jirahah at tajmil yang menurut tinjawan syariat Islam ada dua hukum: Mubah (boleh) dan Haram. Operasi plastik yang mubah adalah yang bertujuan untuk memperbaiki cacat sejak lahir, seperti bibir sumbing, atau cacat yang datang kemudian akibat kecelakaan seperti muka yang rusak akibat kebakaran dan semisalnya. Dalil mubah-nya adalah berdasarkan keumuman dalil yang menganjurkan untuk berobat, Rasul SAW bersabda, “Tidaklah Allah menurunkan satu penyakit, kecuali Allah menurunkan pula obatnya.(HR Bukhari ) Adapun operasi plastik yang diharamkan adalah yang bertujuan semata-mata untuk mempercantik atau memperindah jasmaninya saja, baik tubuh, wajah atau anggota badan lainnya, tanpa ada hajat untuk pengobatan atau memperbaiki suatu cacat. Kenapa bisa haram? Karena mutlak merubah ciptaan Allah SWT. Contohnya, operasi plastik untuk memperindah hidung, dagu, kaki, bokong, dan lainnya. Atau operasi plastik untuk menghilangkan kerutan-kerutan tanda tua di wajah dan sebagainya. Mudah-mudahan penjelasan saya ini bisa dipahami, wallahu‘alam.
Meniti Kehidupan dengan Mengikuti Ulama Kehidupan kerap menyajikan hal-hal yang bersifat abu-abu, remang. Sehingga perlu cahaya terang sebagai penunjulk jalan, cahaya itu adalah ulama yang dapat dipercaya. Wartawan: Bulkini/MK
D
I antara penjelasan Habib Quraisy dalam menghadapi zaman ini adalah menyempatkan diri berkumpul (dekat) dengan para ulama terpercaya. Allah Ta’ala berfirman, “Dan apabila datang kepada mereka suatu berita tentang keamanan ataupun ketakutan, mereka lalu menyiarkannya. Dan kalau mereka menyerahkannya kepada Rasul dan ulil amri di antara mereka, tentulah orang-orang yang ingin mengetahui kebenarannya (akan dapat) mengetahuinya dari mereka (Rasul dan ulil amri). Kalau tidaklah karena karunia dan rahmat Allah kepada kamu, tentulah kamu mengikuti setan, kecuali sebagian kecil saja (di antaramu).” (QS. An-Nisaa [4]: 83) “Saudara-saudariku, janganlah (hanya) mengikuti perasaan dan semangatnya saja. Hendaknya kita berjalan meniti jalan hidayah di atas bimbingan para ulama terpercaya dan para pakar yang luas ilmunya dan memiliki banyak pengalaman yang bermanfaat dan yang mengikuti jejak para salafunas shaleh,” ujar Habib. Sebuah keharusan mengikuti nasihat mereka, sambung Habib, dan bertindak berdasarkan musyawarah bersama mereka. Sehingga setelah itu diharapkan kita semua lebih banyak memberikan manfaat kepada umat dan agama. Hal ini juga lebih melindungi dari propaganda terhadap ideologi perusak akidah untuk membelokkan dari kebenaran, dan melemahkan semangat kita untuk lebih giat menyebar-luaskan cahaya kebenaran di muka bumi. “Ya Allah, Berilah kami kekuatan dan istiqomah dalam petunjuk hidayah dan taufiq-Mu,” ucap Habib. Habib juga mengingatkan akan pentingnya nasehat dan menasehati sesama saudara seagama. Karena menurut beliau, nasehat menasehati adalah termasuk yang diperlukan oleh jiwa. “Dan sebuah kewajiban bagi kita untuk memberikan nasehat kepada sesama saudara, dan hendaknya kita giat bila perlu memiliki waktu khusus untuk mensucikan jiwa. Sehingga diri kita bersungguh-sungguh dan menempa (menggembleng) jiwa agar tetap terjaga,” ujar Habib mengingatkan.(bulkini)
DJOEN/MK
Syekh Abdul Malik bin Muhammad Ilyas (Bagian Terakhir)
Mewasiatkan Melazimi Shalat, Qur’an, dan Shalawat Syekh Abdul Malik banyak memiliki murid yang di kemudian hari menjadi ulama-ulama besar. Di antara namanama muridnya tersebut adalah KH Abdul Qadir, Kyai Sa’id, KH Muhammad Ilyas Noor (mursyid Thoriqah Naqsabandiyah Kholidiyah), KH Sahlan (Pekalongan), Drs. Ali Abu Bakar Bashalah (Yogyakarta), KH Hisyam Zaini (Jakarta), Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya (Pekalongan), KH Ma’shum (Purwokerto) dan lain-lain.
S
ELAIN, menularkan ilmunya kepada santri-santi yang kemudian menjadi ulama dan pemimpin umat, Syekh Abdul Malik juga memiliki santri-santri dari berbagai kalangan, seperti Haji Hambali Kudus, seorang pedagang yang dermawan dan tidak pernah rugi dalam aktivitas dagangnya dan Kyai Abdul Hadi Klaten, seorang penjudi yang kemudian bertaubat dan menjadi hamba Allah yang shaleh dan gemar beribadah. Syekh Muhammad Abdul Malik bin Muhammad Ilyas menikahi tiga orang istri,
dua di antaranya dikaruniai keturunan. Istri pertamanya adalah Nyai Hajjah Warsiti binti Abu Bakar yang lebih dikenal dengan nama Mbah Johar. Seorang wanita terpandang, puteri gurunya, K Abu Bakar bin H Yahya Kelewedi Ngasinan, Kebasen. Istri pertama ini kemudian dicerai setelah dikaruniai seorang anak lelaki bernama Ahmad Busyairi (wafat tahun 1953, pada usia sekitar 30 tahun). Ada sebuah cerita unik tentang putra pertamanya ini. Ahmad Busyairi adalah seorang pemuda yang meninggal dunia sebelum sempat menikah. Suatu hari Syekh Abdul Malik berkata padanya, ”Nak, besok kamu menikah di surga saja ya?” Mendengar ayahnya bertutur demikian, muka Busyairi terlihat ceria dan hatinya merasa sangat gembira. Beberapa waktu kemudian, ia meninggal sebelum berkesempatan menikah. Istri kedua Syekh Abdul Malik adalah Mbah Mrenek, seorang janda kaya raya dari desa Mrenek, Maos Cilacap. Pernikahan ini tidak dikaruniai anak. Istimewanya, suatu hari Syekh Abdul Malik hendak menceraikannya, namun Mbah Mrenek berkata, ”Pak Kyai, meskipun Panjenengan (Anda) tidak lagi menyukai saya, tapi tolong jangan ceraikan saya. Yang penting
saya diakui menjadi istri Anda, dunia dan akhirat.” Mendengar permintaan ini, Syekh Abdul Malik pun tidak jadi menceraikannya. Sedangkan istri ketiga-nya adalah Nyai Hj. Siti Khasanah, seorang wanita cantik dan shalehah, tetangganya sendiri. Pernikahan ini, dikaruniai seorang anak perempuan bernama Hj. Siti Khairiyyah yang wafat empat tahun sepeninggal Syekh Abdul Malik. Dari puterinya inilah nasab Syeikh Abdul Malik diteruskan. Salah seorang cucu Syeikh Abdul Malik mengatakan, ada tiga pesan dan wasiat yang disampaikan Beliau kepada cucu-cucunya. Pertama, jangan meninggalkan shalat. Tegakkan shalat sebagaimana telah dicontohkan Rasululah SAW. Lakukan shalat fardhu pada waktunya secara berjamaah. Perbanyak shalat sunnah
serta ajarkan kepada para generasi penerus sedini mungkin. Kedua, jangan tinggalkan membaca Alqur’an. Baca dan pelajari setiap hari serta ajark a n
DJOEN/MK
sendiri sedini mungkin kepada anak-anak. Sebarkan Alqur’an di mana pun berada. Jadikan sebagai pedoman hidup dan lantunkan dengan suara merdu. Hormati orang-orang yang hafal Alqur’an dan qari’-qari’ah serta muliakan tempat-tempat pelestariannya. Ketiga, jangan tinggalkan membaca shalawat, baca dan amalkan setiap hari. Contoh dan teladani kehidupan Rasulullah SAW serta tegakkanlah sunnah-sunnahnya. Sebarkan bacaan shalawat Rasulullah, selamatkan dan sebarluaskan ajarannya. Pada hari Kamis, 21 Jumadil Akhir 1400 H. yang bertepatan dengan 17 April 1980 M. sekitar pukul 18.30 WIB (malam Jum’at), Syekh Abdul Malik meminta izin kepada istrinya untuk melakukan shalat Isya’ dan masuk ke dalam kamar khalwatnya. Tiga puluh menit kemudian, salah seorang cucunya mengetuk kamar tersebut, namun tidak ada jawaban. Setelah pintu dibuka, rupanya sang mursyid telah berbaring dengan posisi kepala di utara dan kaki di selatan, tanpa sehela nafas pun berhembus. Syekh Abdul Malik kemudian dimakamkan pada hari Jum’at, selepas shalat Ashar di belakang Masjid Bahaul Haq wa Dhiyauddin Kedung Paruk, Purwokerto.(bulkini/bbs)
RELIGI
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
C7
Geliat Dakwah Islam di Liverpool Setiap kali bicara Islam di Inggris, setiap kali itu pula Liverpool harus diikutsertakan. Ya, karena kota ini memainkan peran penting dalam per kembangan Islam di Kerajaan Inggris. Masjid pertama dan Islamic Center pertama di Inggris, misalnya, dibangun di sini.
A
DALAH William Henry Quilliam, tokoh Muslim Liverpool yang mendirikan masjid dan Islamic Center di kota ini. Dilahirkan di Liverpool, 10 April 1856, Quilliam adalah seorang Nasrani yang kemudian berpindah keyakinan menjadi Muslim. Setelah berislam, ia mengganti namanya menjadi Abdullah Quilliam, kemudian Haroun Mustapha Leon. Namun, sebagai tokoh dakwah Islam, ia lebih dikenal sebagai Syekh Abdullah Quilliam. Quilliam lahir di ke luarga kaya. Ayahnya bekerja sebagai pengawas di pabrik. Ia belajar di Liverpool Institute dan King William’s College. Usai kuliah, ia be kerja sebagai pengacara dan membangun sendiri firma hukumnya di Liverpool, Hannah Johnstone, pada 1879. Keputusan untuk masuk Islam dibuat pada 1887 setelah ia mengunjungi Maroko. Sebelum itu, ia sebenarnya sudah mengetahui ajaran Islam saat berkunjung ke Prancis Selatan, Aljazair, dan Tunisia. Segera setelah menjadi Muslim, Quilliam mengepakkan sayap dakwahnya di Liverpool. Ia memimpin komunitas kecil Muslim di Liverpool. Pada 1889, komunitas itu menyewa sebuah rumah yang terletak di Jalan Brougham Terrace Nomor 8 untuk dijadikan mushala. Dari jendela mushala itulah, Quilliam dengan lantang mengumandangkan azan. Tak lama kemudian, komunitas itu mampu membeli rumah yang disewanya sekaligus membeli rumah di sebelahnya. Rumah itu lalu disulap menjadi Institut Muslim Liverpool. Lembaga yang diresmikan tepat pada perayaan Natal ini menjadi masjid pertama yang berdiri di Inggris. Saat itu, masjid tersebut bisa menampung ratusan jamaah. Pembangunan Institut Muslim Liverpool diikuti dengan berdirinya sekolah Muslim yang dipimpin oleh Haschem Wilde dan Nasrullah Warren. Institut ini menawarkan pelatihan dan pengajaran, baik bagi warga Muslim maupun non- Muslim. Saat itu, sempat muncul perdebatan saat sekolah tersebut menarik minat warga non-Muslim. Masuknya Quilliam ke Islam juga diikuti oleh ibunya, Harriet, anak-anaknya, serta para ilmuwan dan intelektual yang seluruhnya mencapai 150 orang. Mereka semua adalah orang Inggris asli. Untuk menyebarkan ajaran Islam, Quilliam juga aktif menulis dan memproduksi koran mingguan, The Crescent, pada 1893-1908. Di koran ini, edisi yang khusus membahas agama Islam terbit sebanyak tiga kali dalam sebulan dan diterjemahkan ke dalam 13 bahasa yang membuatnya terkenal hingga ke negara-negara Islam. Maka, ia pun kerap menerima penghargaan dari pemimpin negara-negara Islam. Ia, misalnya, sempat bertemu dengan utusan Sultan Turki Utsmani, Abdul Hamid II, pada 1894. Ia pun pernah bertemu dengan Wakil Konsul Persia di Liver pool serta menerima ban tuan dari Emir Afghanistan untuk membiayai Institut Islam di Liverpool. Aktivitas dakwah Quilliam di Liverpool terhenti saat ia meninggalkan Inggris pada 1908 untuk memperdalam ilmu hukum. Properti yang sebelumnya difungsikan menjadi masjid dan institut Muslim ditempati dan dikelola putranya. Pada 1914, Quilliam kembali ke Inggris. Ia wafat di London pada 1932 dan dikebumikan di pema kam an Brookwood.(republika.co.id) ( p ka.c
Muuhhaassaabbaahh Usamah
Oleh: Ustaz Yusuf Mansur.
SABTU, 21 Januari 2017, saya belajar tentang keberkahan yang tiada putusnya. Adalah Aboy, sahabat saya, pagi-pagi, sekitar pukul 8, ngabarin. "Dubes Arab Saudi datang ke kediaman almarhum Haji Daman..." Sambil beliau mengirimkan foto. Subhanallah. Saya menangis. Orang besar datang ke kampung, desa. Yang relatif jauh dari Jakarta. Dan ini, Duta Besar. Syeikh Usamah Bin Muhammad al-Shu'aibi. Saya langsung japri beliau. Memuji beliau. Dan berterima kasih atas perhatiannya dan silaturahimnya ke sahabat saya. Sahabat kami semua. Duta besar menyampaikan bahwa memang ada rencana datang dan silaturahim. Takdir Allah. Datangnya setelah almarhum wafat. Dengan penuh kerendahhatian, ketawadhuan, Syeikh Usamah menjelaskan, ini adalah kewajiban beliau sebagai seorang Muslim. Dan haknya almarhum serta keluarganya pula, untuk didatangi. Dan berita besar itu datang. Sebagai salah seorang yang diberkahi Allah dan punya wewenang, Syeikh Usamah, punya kalam bahwa istri almarhum, berikut tiga anaknya berangkat haji tahun ini. Biaya penuh pemerintah Arab Saudi.
Al-Rahma, Masjid Terbesar di Liverpool MASJID pertama di Liverpool yang didirikan oleh Syaikh Abdullah Quilliam pada 1887 sudah tidak ada lagi. Sebagai gantinya, kini telah berdiri tiga buah masjid, masing-masing Masjid Al- Rahma di Hatherley Street, Toxteth, sebuah masjid di wilayah Mossley Hill, dan satu masjid lainnya di Granby Street. Dari tiga masjid itu, Al-Rahma adalah yang terbesar. Masjid
yang dikelola oleh Liverpool Muslim Society ini awalnya merupakan sebuah ruang di dalam rumah yang kemudian dibangun dan dikembangkan menjadi masjid. Masjid ini pertama kali dibangun pada 1965. Setelah menjalani beberapa kali renovasi, Al-Rahma kini bisa menampung 2.000-3.000 jamaah. Selain shalat Jumat, masjid ini juga tak pernah sepi dari ja-
maah yang shalat berjamaah setiap harinya. Tak hanya sebagai tempat ibadah, Masjid Al-Rahma juga berfungsi sebagai tempat mengkaji ilmu. Hal itu setidaknya terlihat dari adanya pusat kajian Islam, juga semacam taman pendidikan Alquran (TPA) bagi anak-anak. Kegiatan TPA digelar setiap akhir pekan. Adapun Liverpool Muslim Society, yang mengelola masjid
ini, adalah kelompok masyarakat Muslim yang tinggal di Liverpool. Organisasi ini didirikan pada 1953 oleh Al-Haj Ali Hizzam, anggota dari Liverpool Muslim Community. Saat ini, Liverpool Muslim Society dikelola oleh 12 orang yang tergabung dalam dewan pengurus. Tak hanya kaum laki-laki yang bisa duduk sebagai dewan pengurus masjid, para Musli-
NET
mah pun memiliki peluang yang sama. Asal tahu saja, masyarakat Muslim Liverpool sangat menghormati keberadaan kaum perempuan. Pada 2005 menjadi tonggak sejarah bagi Liverpool Muslim Society ketika empat Muslimah ditunjuk menjadi anggota dewan pengurus. Tentu, mereka pun bertanggung jawab atas pengelolaan Masjid AlRahma.(republika.co.id)
Aplikasi Alqur’an Kemenag Versi Web Sudah Bisa Diakses KEPALA Seksi Pengkajian Alqur’an Lajnah Penstashihan Mushaf Alqur’an (LPMQ) Zarkasi mengatakan, aplikasi Qur’an Kementerian Agama versi web sudah dapat diakses mulai Jumat. "Aplikasi Qur’an Kemenag versi website bisa diakses di http:qur’an.kemenag.go.id. Konten dalam versi Android, seperti teks ayat, terjemah, tafsir, pencarian kata, murattal dan fasilitas sharing, dapat dinikmati juga pada versi web yang baru diluncurkan ini," kata Zarkasi lewat keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Jumat (20/1).
Ya Allah, nikmat mana lagi yang kami dustakan? Kebahagiaan mereka adalah kebahagiaan kami. Air mata saya saat menulis tulisan ini, masih menetes. "Makasih ya Allah. Haji Daman betul sudah wafat. Tapi melebihi orang hidup. Keberkahan beliau juga seakan masih akan bergulir lebih banyak lagi untuk orang sekitar. Beliau sudah wafat. Tapi tetap jadi wasilah istri dan tiga anaknya pergi haji. Semoga sampe terjadinya kelak, diizinkan Allah." Keberkahan itu masih mengalir. Kali ini untuk k orang kampung, tempat Haji Daman dan keluarganya tinggal. Kampung Tulang Kuning, Parung. Syeik Usamah ah yang mengetahui rencana pendirian an dan pengembangan Rumah Tahfidz Bani Zuhri yang menjadi impian almarhum, rhum, meminta proposal. "Insya Allah ada bantuan juga." Allah itu u Khoirurroziqiin. Allah sebaik-baik pemberi rezeki. Haji Daman semasa sa hidupnya, banyak berbuat kebaikan. Sebagai wartawan an senior Republika, blika, asli, kebaikannya kannya sangat banyak. ak. Dan itu mendatangkan an keberkahan yang keberkahan berkahan itu terus mengalir kepada pada orang-orang di seke-
Dia mengatakan, laman web Alqur’an Kemenag melengkapi aplikasi Qur’an Kemenag versi Android yang dirilis sebelumnya. Layanan baru Qur’an Kemenag versi web memiliki perbedaan dengan versi Android yaitu adanya fasilitas font Mushaf Alqur’an standar. Pada versi website, tersedia font yang dapat digunakan para penerbit buku, akademisi, peneliti dan masyarakat yang hendak menulis ayat Alqur’an sesuai standar Kementerian Agama. "Font yang tersedia dalam aplikasi ini telah memenuhi standar
lilingnya. Bahkan kelak lebih luas lagi. Yakni saat putra putrinya yang hafidz hafidzah, dan alumni-alumni rumah tahfidznya berkiprah buat semesta raya dan seisinya. Saya terus memuji Syeikh Usamah atas kebaikannya. Tapi Syeikh menjawab, "Kulluhuu min 'indillaah. Thoma'an bimaa 'indallaahi. Semuanya dari Allah. Berharap yang terbaik saja dari Sisi Allah." Terima kasih Syeikh Usamah. Terima kasih Pemerintah Arab Saudi. Semoga tuan-tuan tuan tuan semua, juga Raja Arab, yang banyak kebaikannya bagi tamu-tamu Allah, senantiasa dilindungi Allah, dan ditambah terus keberkahan, kemuliaan, kesehatan, dan berbagai nikmat hidup.(republika.co.id)
NET
Rasm Usmani yang disepakati para ulama Alqur’an," kata dia. Dalam versi web, lanjut Zarkasi, pengguna dapat mengunduh font mushaf standar terlebih dahulu untuk kemudian memasangnya pada komputer pribadi agar dapat membaca font tersebut. "Kami menyadari bahwa penggunaan font ini masih memerlukan langkah penyederhanaan agar pengguna semakin mudah dan nyaman," katanya. Dia berharap aplikasi Qur’an Kemenag baik versi web maupun adroid agar dapat mempermudah
akses umat Islam terhadap Alqur’an baik saat di rumah, kantor bahkan dalam perjalanan. Untuk memperluas akses tersebut, LPMQ juga akan merilis aplikasi Qur’an Kemenag versi IOS bagi pengguna Apple pada akhir Januari 2017. LPMQ, kata dia, juga akan meluncurkan layanan berbasis daring sebagai sarana publik untuk memberikan saran dan masukkan atas terbitan Kementerian Agama, khususnya terkait terjemahan Alqur’an. Saran dan masukan publik penting karena menindaklanjuti rekomendasi
Mukernas Ulama Al Qur’an tahun 2015 di Bandung. Saat ini, lanjut dia, LPMQ sedang mengadakan kajian penyempurnaan Alqur’an sejak awal 2016. "Upaya penyempurnaan terjemahan Alqur’an terbitan Kementerian Agama terakhir kali dilakukan pada tahun 2002," kata Zarkasi. Dia mengatakan LPMQ terus berusaha memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya dalam bidang kitab suci umat Islam. Selain menerbitkan hasil kajian tafsir, LPMQ juga menyediakan mushaf, baik cetak maupun digital.(antara)
EKONOMI & BISNIS
C8
SENIN, 23 JANUARI 2017/24 RABIUL AKHIR 1438 H
Dorong Geliat Ekonomi di Desa Pedalaman
P erbankan Seriusi Bisnis Kredit Emas
ARIEF/MK
GELIAT sektor perdagangan yang belum dirasa dapat naik signifikan di tahun 2017 ini, karena masih belum membaiknya ekonomi di Kalsel, mendorong perbankan harus berpikir kreatif mencari tambahan pemasukan bisnis mereka. Bank Kalsel Syariah Cabang Banjarmasin misalnya, untuk tahun 2017 ini mereka coba memaksimalkan kredit emas untuk bisa mendorong pertumbuhan kreditnya agar sesuai target. “Kami melihat membeli emas dengan cara kredit kini sudah cukup familiar di masyarakat Banua. Nah kebetulan kita memang sudah punya program kredi emas sejak beberapa tahun silam dan akan coba kita maksimalkan kembali untuk tahun 2017 ini,” ujar Direktur Utama Bank Kalsel Syariah A Fatya Putera, kemarin. Ia yakin, dengan skema kredit emas cukup menyediakan DP senilai 20 persen dari nilai emas yang akan dibeli dengan margin dibawah 10 persen pertahun, akan cukup sukses diterima oleh masyarakat Banua. “Bahkan untuk jangka kreditnya kami sediakan hingga 5 tahun. Ini tentunya akan membuat nasabah dapat mencicil secara lebih murah,” jelasnya. Agar kredit emas pertumbuhannya bisa sesuai target, yakni naik sebesar 10-15 persen di tahun 2017 ini, pihaknya pun sudah mulai gencar melakukan sosialisasi di masyarakat, terkhusus kalangan kaum hawa yang gemar sekali dalam berinvestasi emas. “Investasi emas sendiri sebenarnya tak ada ruginya. Jika emas perhiasan bisa dipakai. Sedangkan jika membelinya dengan jenis batangan bisa cepat dijual jika memerlukan uang cash. Bahkan boleh dibilang nilainya terus naik tiap tahun dan tak terpengaruh dengan inflasi,” tukasnya.(arief)
MANASIK: PT Al Batul Tour & Travel melaksanakan Manasik Umrah di Hotel Aria Barito Banjarmasin, Sabtu (21/1) yang diikuti 110 orang calon jamaah umrah. FOTO-FOTO: FIRMAN/MK
Hotel di Madinah
Paling Dekat
Hj Irnawati Owner PT Al Batul
BANJARMASIN, MK- Jelang keberangkatan pada Selasa (24/1) mendatang, calon jamaah umrah PT Al Batul Tour & Travel melaksanakan Manasik Umrah di Hotel Aria Barito Banjarmasin, Sabtu (21/1). Sebanyak 110 orang mendengarkan penjelasan dari Ustadz Muhammad Rafi’ie Luqman yang akan menjadi pembimbing selama di tanah suci Makkah. Ustadz Rafi’ie meng-
ingatkan jamaah untuk banyakbanyak bertobat jelang keberangkatan. Ia meminta jamaah untuk menyelesaikan urusan dunia dengan manusia, sehingga saat berada di tanah suci Makkah membawa ketenangan batin dan pulang ke tanah air nanti membawa keberkahan. “Semoga selama tarbiah 13 hari nanti diharapkan menjadikan diri jamaah lebih beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT,” katanya kepada Media Kalimantan. Sementara owner PT Al Batul Hj Irnawati mengungkapkan, pihaknya memberangkatkan jamaah ibadah umrah dua kali dalam satu bulan. Dimana terakhir pemberangkatan pada 27 Desember lalu. “Untuk Januari hingga Maret 2017 kami ada promo paket 13 hari by Garuda seharga Rp 27.000.000. Hotel di Madinah paling dekat dan di Makkah berjarak 300 meter dari Masjidil Haram. Harga ini terhitung sangat murah jika dilihat dari segala fasilitas yang diberikan, termasuk manasik umrah di hotel berbintang,” terang Irnawati.(firman)
Balai Latihan Masyarakat (BLM) Kota Banjarmasin dibawah Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia (RI) belum lama tadi kembali melakukan pelatihan kader pemberdayaan masyarakat desa angkatan kedua. Wartawan: Arief/MK
K
ALI ini pelatihan diberikan pada sekitar 40 orang dari berbagai desa yang ada di pedalaman Kaltim untuk dilatih menjadi seorang Motivator desa (Movdes). “Movdes yang dilatih ini sendiri kami harapkan bisa mengangkat berbagai potensi alam yang ada di desa mereka di Kaltim untuk menjadi bernilai dan bisa dimanfaatkan masyarakat sekitar sebagai salah satu pendapatan mereka,” tegas Kepala BLM Banjarmasin H Rusbi Bhadi. Misalnya, jika di desa tempat tinggal mereka, ada hasil alam yang bisa dibuat produk kerajinan tangan atau pangan, Movdes wajib mengarahkan penduduk untuk bisa mengolahnya bekerjasama dengan instansi terkait. Lalu misalnya di
daerahnya ada memiliki obyek wisata menarik, Movdes harus bisa mendorong masyarakat sekitar untuk membenahi dan mengelolanya agar turis tertarik untuk datang berkunjung. Jika hal tersebut bisa dilakukan secara serius oleh Movdes, pertumbuhan ekonomi yang ada di desa dapat ditingkatkan. Masyarakat pun bisa mendapatkan pendapatan baru untuk memenuhi segala kebutuhan keluarganya. “Kalau itu terjadi, mereka pun tak lagi berpikir untuk hijrah ke kota. Ini kan tentu bisa mengurangi permasalahan kemiskinan yang ada di kota karena banyaknya masyarakat desa yang hijrah dan mencari pekerjaan ke kota namun tak memiliki keahlian yang mumpuni,” tambahnya. Rusbandi juga memastikan, untuk tahun 2017 ini pihaknya lebih fokus mendorong geliat ekonomi yang ada di desa-desa pedalaman yang memang memerlukan perhatian serius, tak terkecuali di Kaltim. Tak hanya melatih Movdes, mereka pun nantinya juga melatih masyarakat desa untuk memiliki berbagai keahlian untuk dapat membuat produk lokal yang bernilai jual tinggi. “Kami juga akan bekerjasama dengan Kementerian terkait agar desa-desa yang sudah kami latih masyarakatnya bisa diakses oleh internet. Itu supaya mereka mudah dalam mencari berbagai referensi terkait produk bahkan menjualnya melalui internet,” tukasnya.()
ARIEF/MK
BERI MATERI: Kepala BLM H Rusbi Bhadi (tengah) saat memberikan materi kepada 40 orang untuk menjadi Motivator Desa di Kaltim.