03 may 2017

Page 1

**)BANDA ACEH DAN SEKITARNYA *)LHOKSEUMAWE DAN SEKITARNYA

ZUHUR **)12:50 *)12:43 MAGRIB **)18:51 *)18:45

www.harianrakyataceh.com

Spirit Baru Membangun Nanggroe

RABU 3 MEI 2017 | 6 Syakban1438 H

SUBUH **)05:32 *)05:24 ASAR **)16:05 *)16:58 ISYA **)19:59 *)19:52

Eceran

Rp3.000

ISHAK MUTIARA/RAKYAT ACEH

KONGRES: Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PNA terpilih Irwandi Yusuf berbincang usai kongres PNA di Banda Aceh, Selasa (2/5).

Irwandi Targetkan Lima Kursi BANDA ACEH (RA) - Irwandi Yusuf, Gubernur Aceh hasil Pilkada lalu, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Partai Nasional Aceh (PNA) lewat kongres perdana yang berlangsung dua hari dan berakhir kemarin. Ia sebelumnya juga sempat memimpin PNA, namun setelah mendapat mandat sebagai Gubernur Aceh posisi sebagai Ketua PNA dilepas. Sepanjang lima tahun terakhir, partai dengan warna khasnya orange tersebut dinahkodai Irwansyah. Setelah ditetapkan, Irwandi menyatakan komitmennya membenah PNA dan membuka peluang sebesar-besarnya terhadap masyarakat yang ingin bergabung. "Untuk membangun Aceh ke arah yang lebih baik," kata Irwandi, Selasa (2/5).

Baca IRWANDI Hal 2

Karena ketokohan Irwandi Yusuf sangat mengakar di masyarakat Aceh. Apalagi bagian upaya Irwandi untuk memperjuangkan kepentingan publik masyarakat Aceh melalui jalur partainya,"

Guru Ngaji Cabuli Anak Dibawah Umur TAPAKTUAN (RA)-Polres Aceh Selatan telah melengkapi berkas penyelidikan kasus pencabulan anak di bawah umur yang terjadi di Gampong Tanjung Harapan, Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan. Perkaranya segera dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Tapaktuan. Perkembangan proses hukum terhadap bocah berumur tujuh tahun sebut saja namanya Bunga itu, disampaikan Kasat Reskrim Polres Aceh Selatan, AKP Darmawanto, Selasa (2/5).

“Berkas penyelidikan sudah lengkap, perkaranya segera ke Kejaksaan. Kasus pencabulan terhadap anak di bawah umur ini sudah tetapkan tersangka Bar (39), penduduk Labuhan Tarok, Meukek. Ia telah melakukannya berulang kali. Kelakuan bejat ini terungkap pada Sabtu, 11 Maret 2017,” terang Darmawanto. Selain berprofesi sebagai guru ngaji, antara Bar dengan korban masih ada jalinan

Baca GURUHal 2

Aryos: Ketokohan Irwandi Mengakar BANDA ACEH (RA) - Pengamat Politik dan Keamanan Aceh, Aryos Nivada menilai terpilihnya Irwandi Yusuf sebagai Ketua Umum PNA, sudah sangat tepat. Apalagi partai tersebut sangat membutuhkan sosok dirinya untuk meningkatkan elektabilitas partainya. "Karena ketokohan Irwandi Yusuf sangat mengakar di masyarakat Aceh. Apalagi bagian upaya Irwandi untuk memperjuangkan kepentingan publik Aryos Nivada

Baca ARYOS Hal 2

‘Bayi Ajaib’ Kritis di RSUZA BANDA ACEH (RA) - Rumah Sakit Zainoel Abidin (RSUZA) merawat bayi kembar siam dalam kondisi kritis. Bayi tersebut memiliki dua kepala dengan satu tubuh serta dua kaki dan dua tangan. Wakil Direktur Bidang Pelayanan RSUZA dr Azharuddin, menyebutkan bayi itu juga memiliki dua anus. Tim dokter masih melakukan pemeriksaan untuk mengetahui detail bagian dalam tubuh bayi seperti ginjal, paru-paru, berapa saluran cerna. “Bayi tersebut lahir pada Jumat 28 April

pekan lalu di sebuah rumah sakit kabupaten di Aceh. Berselang sehari kemudian bayi tersebut dibawa ke RSUZA,” katanya, Selasa (2/5). Menurut Azhar, bayi itu memiliki satu kelamin yaitu laki-laki. Pihak rumah sakit saat ini masih memasang alat bantu pernafasan terhadap bayi tersebut. “Untuk bernafas saja susah, kita masih jalani perawatan intensif sejak masuk bayi ini,” sebut Azhar. Secara umum, disebutkan Azharud-

din, kalau untuk fase-fase kritis pada bayi kembar siam yaitu 14 hari. Setelah melewati masa kritis kemungkinan akan bertahan. “Sekarang bayi ini ditangani oleh tim. Termasuk nanti mau diapain. Sekarang masih dilakukan pengumpulan data dan kita juga berkonsultasi baik di dalam negeri atau pun luar negeri,” ungkap Azhar. Ia menyebutkan, proses persalinannya berlangsung normal. Azhar mengaku bahwa kasus ini merupakan pertama sekali ditangani RSUZA, namu kalau bayi kembar dempet badan sudah pernah

Baca BAYI Hal 2

Labuhanhaji Dilalap Api Kerugian Capai Rp5 Miliar

SUDIRMAN HAMID/RAKYAT ACEH

PUING KEBAKARAN: Masyarakat melihat bekas kebakaran yang melanda kawasan Pasar Indra Pura, Gampong Padang Bakau, Labuhanhaji, Kabupaten Aceh Selatan yang tinggal puing, Selasa (2/5).

www.harianrakyataceh.com

TAPAKTUAN (RA) - 26 bangunan semi permanen dan empat kenderaan hangus dilalap api di jalan negara kawasan Pasar Indra Pura, Gampong Padang Bakau, Kecamatan Labuhanhaji, sekitar pukul 02.30 WIB, Selasa (2/5). Sebelum kebakaran meluas, warga setempat berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Sayangnya, amuk ‘si jago merah’ tak terkendali hingga menyebabkan kerugian ditaksir mencapai Rp5 miliar. Menurut Kapolsek Labuhanhaji Iptu Harun, api sukses dipadamkan pukul 04.00 WIB dengan melibatkan empat armada. “Empat Damkar yang diterjunkan ke lokasi masing-masing dari pos pembantu Labuhanhaji, Meukek, Manggeung Kabupaten

Baca LABUHANHAJI Hal 2

metro aceh @gmail.com


NANGGROE ACEH

RABU 3 MEI 2017

Aryos: Ketokohan Irwandi Mengakar Sambungan dari hal 1

masyarakat Aceh melalui jalur partainya," kata Aryos, Selasa (2/5). Ia juga menilai, di internal PNA belum ada yang bisa mengimbangi ketokohan Irwandi. Untuk itu ke depannya, PNA harus mampu melakukan kaderisasi agar bisa lepas dari bayang-bayang ketokohan Irwandi. PNA sebagai partai mampu melahirkan tokoh hebat sebagai pejuang kepentingan masyarakat Aceh, khususnya pelayanan publik. Aryos juga menilai posisi Irwandi sebagai ketua partai dapat digunakan untuk mengontrol kaderkadernya yang tidak baik. Selanjutnya, Irwandi sadar betul bahwa dirinya memerlukan posisi ketua untuk semakin memudahkan berkomunikasi dengan lintas partai. "Dengan posisi sesama ketua partai memudahkan komunikasi politik dengan tujuan mendukung dan merealisasikan visi dan misi sekaligus program yang dijanjikan kepada masyarakat Aceh," sebutnya. Ia memprediksikan PNA akan mendapatkan kursi di parlemen dengan signifikan. Tetapi jika PNA sebagai sebuah partai melupakan konsituen, bisa dipastikan PNA akan ditinggalkan dan akan sama seperti partai lainnya yang ditinggal pergi pendukung dan kadernya. (rel/mai)

ISHAK/RAKYAT ACEH

PERINGATI HARDIKNAS: Gebernur Aceh, Zaini Abdullah didampingi Sekda Aceh, Dermawan dan Kadis Pendidikan Aceh, Laisani usai memperingati Hari Pendidikan Nasional di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Selasa (2/5).

Guru Ngaji Cabuli Anak Dibawah Umur

Validasi Data Korban Gempa Dilelang

Sambungan dari hal 1

persaudaraan. Kepada penyidik tersangka mengakui melakukan perbuatan melawan hukum ini berulangkali sejak tahun 2016. Namun tidak terkuak kepermukaan karena Bunga diancam. Korban ditakuti, apabila perbuatan mesumnya diceritakan kepada orang lain atau orangtua korban, maka orangtua korban akan dipenjarakan. “Perbuatan terakhir dilampiaskan Bar pada saat isterinya melahirkan. Atas desakan keluarga, Bunga menceritakan secara detail tentang peristiwa yang dialami,” ungkap Darmawanto. Menurut Kanit PPA Satreskrim Aceh Selatan, Bripka AR Fadhli, saat mendengar pengakuan sang anak telah dicabuli, orang tua korban terpukul dan melaporkan kasus ini ke pihak kepolisian. Penyidik telah meminta keterangan pada sejumlah saksi dan korban. Sejak tanggal 16 Maret 2017, tersangka Bar bersama barang bukti diamankan di Mapolres. “Saat ini tersangka Bar masih ditahan di Mapolres, barang bukti yang diamankan berupa pakaian korban. Bila kasus ini sudah dilimpahkan ke Kejaksaan, maka status tersangka menjadi tahanan Kejaksaan,” pungkas AR Fadli. (dir/mai)

PIDIE JAYA (RA) - Jelang rehabilitasi dan rekonstruksi Pidie Jaya setelah diguncang gempa 6 Desember tahun lalu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat segera validasi data korban. Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD, M Nasir menyebutkan pekerjaan tersebut akan dilelang pada lembaga-lembaga atau perusahaan yang memiliki kompetensi. “Data korban gempa yang rumahnya rusak berat dan rusak akan diverifikasi kembali sebelum dilakukan rehabilitasi dan rekonstruksi. Verifikasi untuk validasi data tersebut akan ditender

pada lembaga, LSM atau perusahaan yang berkompeten,” sebut Nasir, Selasa (2/5). Seperti diberitakan sebelumnya, direncanakan 25 April akan dilakukan verifikasi ulang data-data rumah korban gempa yang selama ini dikomplain warga. “Sebagaimana petunjuk dan arahan dari pusat, verifikasi validasi data korban gempa yang rumahnya mengalami kerusakan, tidak dapat lagi dilakukan dinas terkait. Tapi harus dilakukan lembaga yang independen dengan cara dilelang,” ujarnya.

Nasir manambahkan, saat ini dana hibah dari BNPB pusat sudah masuk ke rekening Pemkab Pidie Jaya, namun dana tersebut belum dapat digunakan. Sementara jadwal lelang juga belum dapat diumumkan sebelum dibahas dan disahkan DPRK setempat. “Rencana awal untuk validasi data korban gempa itu akan diumumkan hari ini (kemarin). Namun karena belum dibahas dengan dewan belum dapat dilakukan. Kita tunggu pengesahan dari dewan untuk penggunaan dana hibah tersebut,” tuturnya. Ia melanjutkan, tujuan dilakukan

Warga Temukan Bangkai Bayi Gajah

Labuhanhaji Dilalap Api Sambungan dari hal 1

Abdya dan pos induk Tapaktuan. Sumber api diperkirakan berasal dari konsleting listrik pada salah satu ruko, namun pihak kepolisian akan melakukan penyelidikan mendalam,” ujar Harun, Selasa (2/5). Selain meluluh lantakan 26 Ruko dan rumah warga, satu unit mobil pick up dan sepeda motor milik Ibnu Harun, becak mesin milik Marwan dan sepeda motor Tgk Jalil turut terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam bencana kebakaran dinihari tersebut. Untuk sementara, korban terpaksa menumpang tinggal di rumah kerabat dan tetangga terdekat. Camat Labuhanhaji T Masri, menyebutkan, akibat kebakaran 28 Kepala Keluarga (KK) yang terdiri 91 jiwa kehilangan tempat tinggal dan tempat usaha. Paska kebakaran, Bupati Aceh Selatan beserta jajaran telah turun ke lokasi untuk mengunjungi korban, meninjau kondisi musibah serta menyalurkan bantuan masa panik. Menurut Kepala Dinas Sosial Aceh Selatan Drs Musni Yacob, kemarin Bupati Aceh Selatan HT Sama Indra kunjungi lokasi bersama Sekretaris Daerah (Sekda) H Nasjuddin dan para kepala SKPK. Selain melakukan peninjauan, pemerintah daerah juga menyalurkan bantuan untuk meringankan penderitaan korban. “Bupati telah menyerahkan bantuan masa panik berupa sembako, terpal biru, matras, selimut, baju koko, daster rantang dan lain-lain. Tindakan lain, dinas sosial dan BPBD Aceh Selatan juga membuka dua dapur umum dan sejumlah kebutuhan sementara. Musibah yang dialami 91 korban merupakan bagian dari penderitaan kita yang patut mendapat perhatian dari berbagai pihak,” imbuh Musni Yacob. Sering Terbakar Kebakaran yang menghanguskan puluhan Ruko dan rumah warga kian sering terjadi di Aceh Selatan. 19 April lalu, api hanguskan 43 Ruko dan 33 kios di kawasan lorong Mawar dan Taqwa, Gampong Kota Fajar, Kecamatan Kluet Utara. Sebelumnya, kebakaran terjadi di Gampong Darul Ihsan, Kecamatan Bakongan, peristiwa 9 Januari silam itu hanguskan 28 rumah warga. (dir/mai)

Komisaris Utama Komisaris Direktur Utama Direktur Direktur PU/GM/Penanggung Jawab Pemimpin Perusahaan/Manager Iklan Pimpinan Redaksi

validasi data korban gempa dengan sistem lelang tersebut, supaya penentuan korban gempa yang berhak mendapatkan dana stimulan dari pemerintah tersebut, lebih indenpenden, terbuka, akuntable. Katanya, lembaga atau perusahaan yang memenangkan tender tersebut juga sebagai pihak yang akan memantau proses rehabilitasi dan rekonstruksi rumah korban gempa. Dana yang disediakan pemerintah untuk tim yang dinamai dengan konsultan manajemen itu sebesar Rp13 miliar.(mag-78/mai)

ZIAN MUSTAQIN/RAKYAT ACEH

GAJAH MATI: Warga bersama petugas BKSDA Aceh, Polisi dan TNI, meninjau lokasi temuan anak gajah mati berkelamin jantan di Alu Kaye Uno, Gampong Lhok Keutapang, Pidie, Selasa (2/5). Petugas BKSDA memperkirakan gajah berumur empat bulan tersebut telah mati sejak lima hari diduga karena terjatuh dari tebing.

‘Bayi Ajaib’ Kritis di RSUZ Sambungan dari hal 1

ditangani. “Ini kasus pertama satu badan. Kalau dempet kepala kita sudah pernah

tangani dan sekarang bayinya dirawat di sebuah rumah sakit di Yogyakarta,” jelas Azharuddin. (ibi/mai)

SIGLI (RA) - Bangkai anak gajah berkelamin jantan ditemukan di kawasan perkebunan warga, tepatnya di Alue Kaye Uno, Dusun Geunie, Gampong Lhok Keutapang, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie. Gajah tersebut diperkirakan telah mati selama lima hari, adapun indikasi dari petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Unit Sigli, gajah tersebut diduga mati karena kecelakaan, Selasa (2/5). Geuchik Lhok Keutapang, menyebutkan bangkai tersebut awalnya ditemukan warga Sabtu (29/4). Pihaknya tidak mengetahui penyebab kematian, namun selama ini banyak kawanan gajah yang berada di daerah perkebunan warga. “Kami resah dengan keberadaan gajah tersebut karena selama ini, petani tidak berani bercocok tanam karena sudah menggangu warga,” katanya. Menurutnya, selama ini sudah tiga warga yang dikejar warga dan warga tidak tahu berbuat apa. “Kami minta pihak pemerintah segera mencari solusi agar tidak menjadi konflik yang berkepanjangan,” pinta Mustafa. Petugas BKSDA Pos Sigli, Agusmi, mengatakan anak gajah yang mati masih berumur empat bulan. Dugaan sementara, gajah tersebut mati karena kecelakaan bukan karena diracun dan dibunuh. “Jantan, umurnya sekira empat bulan, sekira lima hari sudah mati. Ini murni kecelakaan, tidak ada tanda racun dan kekerasan,” jelasnya. (zia/mai)

Irwandi Targetkan Lima Kursi Sambungan dari hal 1

Menurut Irwandi Yusuf pihaknya juga akan mempersiapkan PNA secara matang untuk menuju Pemilu Legislatif (Pileg) 2019, termasuk pergantian nama Partai Nasional Aceh. Namun masih dengan singkatan PNA, sebagai syarat agar PNA bisa menjadi peserta Pileg, karena tidak lolos electoral threshold. Ada tiga nama yang sudah dicanangkan untuk menggantikan Partai Nasional Aceh, diantaranya, Partai Negeriku Aceh. "Dalam waktu dekat tiga nama tersebut akan diserahkan ke Menteri

: Marganas Nainggolan : Khadafi : H. Zulmansyah Sekedang : Syaiful Ishak : Imran Joni : Imran Joni : Yudi P. Handayana : Sulaiman SE

Dalam Negeri," kata Irwandi. Terkait dengan target kursi pada Pileg, ia mengaku pihaknya tidak terlalu menggebu-gebu, tetapi memiliki target tersendiri. Walau memiliki peluang besar, namun PNA tidak ingin menguasai. Minimal, PNA akan memperoleh lima kursi disetiap kabupaten dan kota. Pertimbangannya PNA memiliki basis di seluruh Aceh, jadi target untuk meraih kursi sudah masuk dalam perhitungan pihaknya. Selain itu, PNA juga akan mengajak dan merangkul semua tokoh masyarakat untuk sama-sama membesarkan partai tersebut.

"Tidak terkecuali termasuk Abu Doto, Zakaria Saman dan tokoh-tokoh lain, bahkan Abu Doto sendiri sudah diajak tinggal menunggu kesediaannya," sebut Irwandi. Pria yang kerap disapa Teungku Agam itu juga sudah menyiapkan kader-kader terbaiknya untuk berkiprah di dunia politik. Termasuk seluruh relawan-relawan yang telah bekerja keras untuk kemenangan dirinya pada Pilkada lalu akan menjadi kader PNA. Berikutnya, membuka pintu secara luas terhadap kombatan GAM yang ingin bergabung dengan partai dipimpinnya sekarang.

"Partai Nasional Aceh adalah Partai milik rakyat Aceh, jadi terbuka selalu pintu untuk siapa saja yang ingin bergabung," katanya. Sekretaris DPP PNA Miswar Fuadi, dalam proses pemilihan mencuat dua nama kandididat ketua yaitu Irwandi Yusuf dan Darwati Agani. Nama Irwandi Yusuf diusul oleh 22 pengurus PNA kabupaten/ kota di Aceh. Sementara pengurus PNA Aceh Utara mengusul Darwati A. Gani yang juga sebagai istri Irwandi Yusuf sendiri. “Namun bu Darwati mundur, menyatakan tidak bersedia untuk maju sebagai ketua,” kata Miswar. (mag-71/mai).

Dewan Redaksi: Imran Joni (Ketua), Sulaiman, SE, Maimun Saleh, Al Amin. Redaktur Pelaksana: Maimun Saleh. Koordinator Liputan: Sunarno. Redaktur:Ariful Usman, Agustiar, Bahrul walidin, Redaktur Foto: Zulkarnaini Sekretariat Redaksi: Lizza Maulizzawati. Wartawan: Rusmadi, Hendri Abik, Murti Ali Lingga, Rachmad Ramadhani (Banda Aceh), Ishak Mutiara (Fotografer), Hendra Handayan(Sabang), Dahlan (Jantho), Zian Mustaqin (Sigli/Tangse), Amrizal (Meureudu), Rahmat Hidayat, (Bireuen), Jurnalisa (Takengon), Bambang Yudi (Gayo Lues), Armiadi, M Susahdi (Lhoksuemawe), Idris Bendung (Aceh Utara), Nouval (Aceh Tenggara), Ray Iskandar, Bahtiar Husein (Langsa),Maulana Amri (Aceh Timur), M. Nurdin (Kuala Simpang), Denny Sartika (Meulaboh), Ibrahim Istra (Suka Makmue),Alman Safriandi (Blangpidie), Hendra Sayeng (Aceh Jaya) Sudirman Hamid (Tapaktuan), Kaya Alim (Subulussalam), Ahmadi (Sinabang), Mashuri (Bener Meriah), Idrus Syahputra (Singkil), Pracetak/Perwajahan: Muhajir (Kabag), Syabriyandi, M. Rifki, Agus Ananda (Mountase). Alhadi (IT). Pemasaran/Sikulasi: Maimun Saleh (Manager), Bambang (Kabag Dalam Kota),Yusri (Kabag Luar Kota) ,Erwin, Yudi. Sulaiman, Rosida (Adm). Iklan: Yudi P. Handayana (Manager), Rika (Adm), Hessky (Desain). Keuangan: Dewi Lia Anggraini (Kabag),Zulva Alvi vakhira (Adm). Alamat Redaksi/Pemasaran/Iklan : Jalan Sultan Malikussaleh No.109, Lhong Raya, Banda Aceh, Kode Pos: 23238, Telepon (0651)35478, Fax (0651) 31341, Lhokseumawe: Jalan Baiturrahim No.15 Telepon (0645) 42538 Lancang Garam, Lhokseumawe. Bireuen: Jalan SKB Bireuen No.6, Desa Geulanggang Baroe, Kecamatan Kota Juang, Medan : Graha Pena Medan, Jalan Sisingamangaraja Km 8,5 No.134 AmplasMedan Telepon (061) 7881661. Jakarta: Jalan Raya Kebaypran Telepon (021) 53699560/71461465. Tarif Iklan: Hitam/Putih (B/W) Umum/Display Rp. 10.000/mm kolom (Khusus Halaman 1 FC Rp 40.000, BW Rp 25.000. Halaman Warna Rp 30.000, BW Rp 15.000. Halaman Dalam FC Rp 25.000, BW Rp 10.000). Harga Iklan ditambah PPN 10%.Rekening A/n. PT. Aceh Intermedia Pers, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Banda Aceh No. Rek : 010.01.05.570145-7 dan Bank Syariah Mandiri Banda Aceh No. Rek : 0100311937, Penerbit: PT. Aceh Intermedia Pers. Pencetak : PT. Medan Graindo, Isi di luar tanggungjawab pencetak.


cm y

RABU 3 MEI 2017

HABA INDONESIA

3

GNPF Akan Gelar Aksi Simpatik 55 JAKARTA (RA) - Vonis terhadap terdakwa kasus penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok akan dibacakan majelis hakim pada Selasa (9/5). Adapun dalam sidang ini, Ahok hanya dituntut 1 tahun penjara dengam masa percobaan dua tahun oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). Atas tuntutan yang ringan tersebut, Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) berencana menggelar Aksi Simpatik 55 pada Jumat (5/5). Sekjen Dewan Syuro DPD Front Pembela Islam (FPI) DKI Novel Chaidir Hasan Bamukmin menjelaskan bahwa Aksi 55 ini akan kembali menghadirkan umat Islam dalam jumlah besar seperti Aksi 411 dan Aksi 212. “Insya Allah seperti Aksi 212 dan 414,” pungkasnya, Selasa (2/5). Uraian mengenai aksi ini akan disampaikan oleh KH. Bachtiar Nasir, KH. Muh. Zaitun Rasmin, KH. Misbahul Anam, KH. Abdul Rasyid Abdullah Syafi’ie, Prof. Dr. KH. Din Syamsuddin, MA, Prof. Dr. K.H. Didin Hafidhuddin, M.Sc. KH. Arifin Ilham, KH. Abdullah Gymnastiar, KH. Ahmad Shobri Lubis, dan Munarman dalam konferensi pers di AQL Islamic Center Jalan Tebet Utara 1 No 40, pukul 13.00. Sementara itu, aksi demonstrasi jutaan kaum muslim yang digelar 2 Desember tahun lalu mendapat diganjang penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri). Aksi Massa bertajuk “Bela Islam II” itu dinilai layak masuk Muri. Terutama Salat Jumat bersama dan parade Papan Bunga. “Berbagai pihak menyampaikan saran agar MURI memberikan penghargaan pencatatan rekor untuk Shalat Bersama 212 dan Parade Papan Bunga,” kata Direktur MURI, Aylawati Sarwono, Senin (1/5). Dijelaskan, MURI memang akan memberikan penghargaan pencatatan rekor untuk kedua rekor itu. Sebab, Aksi 212 telah memenuhi syarat fakta kesuperlatifan masing-masing secara obyektif, yang tidak terbantahkan. “Salat (Jumat) bersama 212 memang melibatkan peserta terbanyak serta Parade Papan Bunga memang memanjang dari Medan Merdeka Selatan sampai Monas,” ujar Aylawati Sarwono. Untuk penyerahan piagam penghargaan, MURI menunggu konfirmasi jadwal dan lokasi dari GNPF MUI. “Sementara kedua piagam penghargaan rekor kami display di Galeri MURI, Mall of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta,” pungkas Aylawati Sarwono.(rmol/slm)

Setelah BLBI Kasus Century Harus Dibongkar JAKARTA (RA) - Mantan Menteri Keuangan era Orde Baru Fuad Bawazier menegaskan upaya Komisi Pembertantasan Korupsi (KPK) mengusut mega skandal korupsi Bantuan Likuiditias Bank Indonesia (BLBI) harus didukung penuh. Pasalnya kata Fuad, baru KPK dibawah Agus Raharjo yang berani kembali membongkar kasus yang melibatkan buronan kelas kakap Syamsul Nursalim “Syamsul Nursalim dengan operator utamanya Artalita Suryani alias Ayin memang termasuk licin, karena dikenal mempunyai kaki tangan luas di kalangan politisi maupun aparat penegak hukum. Makanya KPK sekarang harus didukung,”kata Fuad kepada wartawan, Selasa (2/5). Sebenarnya, menurut Fuad, Kejaksaaan Agung (kejagung) sudah pernah membuat tim mengusut skandal BLBI yang dipimpin oleh Jaksa Urip Tri Gunawan. Namun ternyata Urip bersama Ayin terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh KPK saat itu. “Sayangnya KPK hanya puas dengan OTT yang melibatkan Urip dan Ayin tanpa berani mengambil alih pokok perkaranya itu sendiri, yaitu skandal BLBI-nya. Sementara perkaranya sendiri menguap di Kejagung,”kata Fuad. Menurut Fuad, menguapnya kasus BLBI saat itu sebetulnya adalah “dosa” Kejagung yang kedua atas skandal BLBI Syamsul Nursalim. Pasalnya kejagung sebelumnya di bawah pimpinan Marzuki Darusman juga telah melepaskan Syamsul Nursalim ke luar negeri dengan dalih izin berobat tapi tidak pernah kembali sampai hari ini alias buron. “Alhamdullilah kini KPK bernyali membongkar skandal BLBI, yang bukan tidak mungkin dengan modal ini akan berlanjut ke skandal BLBI jilid dua, yakni skandal Bank Century yang menurut sumber amat layak di percaya sebenarnya berkasnya di KPK sudah lengkap,” kata Fuad. Untuk skandal century menurut Fuad sebetulnya tinggal menunggu political will pemerintah saja atau nyali dari KPK. Karena menurutnya skandal Century tidak seberat BLBI. “Para pelindung atau centeng-centeng BLBI dan Century tentu kini sedang ketar-ketik dan kasa-kusuk menghajar KPK,” demikian Fuad. (rmol/slm)

Bubarkan Ceramah Ustaz Felix Siauw

MUI Sesalkan Tindakan Polisi JAKARTA (RA) - Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyesalkan tindakan kepolisian yang membubarkan pengajian di Malang, Jawa Timur dengan penceramah Ustaz Felix Siauw. ?Wakil Ketua Umum MUI Zainut Tauhid Sa’adi mengatakan, polisi seharusnya tidak bersikap arogan karena massa pengajian pun tidak banyak. “Saya sangat menyesalkan tindakan pihak kepolisian yang membubarkan kegiatan ceramah keagamaan Ustaz Felix Siauw karena alasan tidak memiliki izin,” ujar Zainut saat dihubungi, Selasa (2/5). Zainut menjelaskan, ketentuan perundang-undangan memang mengharuskan setiap kegiatan yang sifatnya mengundang massa harus ada pemberitahuan kepada kepolisian. Hal itu diatur dalam ketentuan pasal 15 ayat (2) butir a UU Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri. Ketentuannya menyebut wewenang Polri antara lain memberikan izin dan mengawasi kegiatan keramaian umum dan kegiatan masyarakat lainnya. Namun, Zainut menganggap makna ketentuan itu adalah keramaian yang berpotensi menimbulkan kerusuhan atau kekacauan sehingga dibutuhkan antisisipasi pengamanan serius. Sedangkan ceramah keagamaan, katanya, tidak perlu melalui prosedur seperti itu. Sehingga kepolisian tidak perlu menerapkan pasal tentang ketentuan pasal tersebut. “Ceramah yang diselenggarakan Ustaz Felix itu tidak mengerahkan massa dan tempatnya juga terbatas. jadi potensi terjadinya merusuhan atau konflik itu bisa dikatakan jauh kemungkinannya. Kan pesertanya juga terbatas,” ujarnya. Dia menambahkan, bila semua pertemuan yang tidak ada izin dibubarkan maka banyak pertemuan di hotel-hotel yang dilakukan kementerian atau lembaga masyarakat itu juga harus dibubarkan karena pasti banyak tidak berizin. “Jadi kepolisian jangan tebang pilih dalam dalam kasus ini,” tegasnya. (jpnn/slm)

Habib Rizieq Shihab

Sepulang Umrah

Habib Rizieq Diperiksa Polda Metro

JAKARTA (RA) Belum kembalinya Habib Rizieq Shihab menjalankan ibadah umrah membuat aparat kepolisian bakal menjadwalkan pemeriksaan terhadap imam besar Front Pembela Islam (FPI) sesaat tiba di tanah air. Sebab rencananya Polda Metro Jaya akan memeriksanya Habib Rizieq Selasa (2/5) dan Rabu (3/5). Namun dia belum berada di Indonesia. Sementara itu Kuasa hukum Rizieq Shihab, Sugito Atmo Pawiro mengaku pihaknya belum mendapatkan surat pemanggilan pemeriksaan

untuk kliennya. “Sampai hari ini belum dapat panggilan,” ucapnya saat dikonfirmasi, Selasa (2/5). Menurut dia, Polda Metro mungkin telah mengetahui kliennya sedang tak ada di Indonesia, sehingga surat panggilan urung dilayangkan. Dia menegaskan, Habib Rizieq bakal memenuhi panggilan kepolisian untuk dipanggil sebagai saksi. “Bila dipanggil nanti akan kami tanggapi,” katanya. Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro

Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono menuturkan, hingga kini belum ada informasi dari penyidik tentang kapan Rizieq dan beberapa saksi lain dalam kasus chat mesum Rizieq-Firza untuk dipanggil. “Belum ada konfirmasi dari penyidik. Belum ada kita agendakan, kita tunggu saja. Ya nggak mungkin kah penyidik mau memangil dia ada di luar negeri, kan enggak mungkin,” tuturnya. (JPG/slm)

Hendardi: Pembubaran HTI Tindakan Legal dan Tepat JAKARTA (RA) - Pernyataan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian tentang rencana pembubaran Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) disambut baik oleh Setara Institute. Menurut Ketua Setara Institute, Hendardi, pembubaran permanen HTI itu bisa dilakukan sepanjang melalui proses yudisial yang akuntabel dan dengan argumentasi sebagaimana dikemukakan oleh Kapolri, yaitu mengganggu ketertiban sosial dan berpotensi memicu konflik horizontal. Selain itu, HTI mengancam ideologi Pancasila karena mengkampanyekan khilafah, sistem politik dan pemerintahan yang bertentangan dengan Pancasila. “Dari studi dan praktik di beberapa negara, ideologi khilafah yang disertai pandangan keagamaan eksklusif, takfiri yang gemar mengkafirkan pihak yang berbeda, telah menimbulkan pertentangan kuat di tengah masyarakat. Bahkan di beberapa negara, organisasi Hizbut Tahrir telah

dilarang seperti di Yordania, Irak, dan lain-lain,” ujarnya Hendardi, dikutip dari rmol.co, Selasa (2/5). Hendardi mengakui bahwa HTI tidak pernah melakukan kekerasan. Namun, pemikirannya yang secara masif dan sistematis telah merasuk ke kampus-kampus dan majelis-majelis keagamaan, dianggap mengancam kebhinnekaaan, sistem politik demokrasi, dan Pancasila. Gagasan pembubaran HTI, lanjutnya, merupakan eksperimen penerapan prinsip margin of appreciation dalam disiplin hak asasi manusia. Kebebasan berserikat memang dijamin oleh Konstitusi RI. Tapi kalau bertentangan dengan peraturan perundang-undangan, maka HTI sahih untuk dibatasi perkembangannya. “Pemikiran HTI tidak bisa diberangus, karena kebebasan berpikir bukan hak yang bisa dibatasi. Tetapi pemerintah dan penegak hukum bisa melakukan pembatasan penyebarannya,” katanya.

Jika penyebarannya yang dibatasi, berarti orang-orang yang menganut pandangan keagamaan dan pandang politik seperti HTI tidak bisa dipidanakan. Hanya tindakan penyebarannya yang bisa dibatasi. Secara teknis, pembubaran ormasnya pun sangat dimungkinkan, sebagaimana diatur dalam UU 17/2013 tentang Ormas. Pasal 59-78 mengatur larangan bagi ormas, ancaman sanksi, pembekuan organisasi, hingga mekanisme pembubaran dan mekanisme untuk menyoal pembubaran itu. Karena itu, ia menilai rencana pembubaran HTI adalah tindakan legal dan tepat. “Jadi opsi pembubaran adalah salah satu cara menghalau pengaruh destruktif HTI. Gerakan kebudayaan yang dilakukan oleh ormas-ormas keagamaan mainstream dan moderat bisa menjadi opsi pelengkap untuk memoderasi pandangan keagamaan pengikut HTI,” demikian Hendardi. (rmol/slm)

Rizal Ramli Diperiksa KPK JAKARTA (RA) - Mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan dan Industri Rizal Ramli dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi. Rizal digarap sebagai saksi korupsi penerbitan Surat Keterangan Lunas (SKL) Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) ke Bank Dagang Negara Indonesia (BDNI) milik Sjamsul Nursalim. Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan Rizal akan digarap sebagai saksi untuk tersangka mantan Kepala Badan Penyehatan Perbankan Nasional Syafruddin Arsyad Tumenggung. “Iya yang bersangkutan diperiksa untuk SAT,” kata Febri, Selasa (2/5). Mantan Menteri Koordinator Kemaritiman era Presiden Joko Widodo itu terpantau sudah memenuhi panggilan. Rizal menginjakkan kaki di KPK sekitar pukul 10.15 WIB dengan mengenakan

OPINI

pakaian biru dengan balutan jas hitam. Dia mengaku bakal dimintai keterangannya dalam kasus dugaan korupsi penerbitan SKL BLBI. “Diperiksa untuk kasus BLBI,” ujarnya. Rizal menambahkan, pada dasarnya tiga tahun lalu dia juga pernah diperiksa bersama mantan Menteri Koordinator Ekonomi, Keuangan dan Industri Kwik Kian Gie sebagai ahli. Nah, kali ini Rizal menduga penyidik KPK ingin mengorek keterangan soal proses dan mekanisme lahirnya kebijakan SKL berdasarkan Instruksi Presiden nomor 8 tahun 2002, yang dikeluarkan oleh Presiden Megawati Soekarnoputri. “Mungkin KPK ingin lebih mendalami lagi proses dan mekanisme lahirnya kebijakan pemberian SKL BLBI,” katanya. (jpnn/slm)

Rizal Ramli

Esensi Pendidikan: Dari Hominisasi Menuju Humanisasi oleh:

Dr. TIRTO ADI, MPd* SETIAP kali memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), 2 Mei, setiap itu pula kita sebagai bangsa Indonesia, khususnya insan-insan pendidikan, selalu dihadapkan pada pertanyaan reflektif : ”Sudahkah praksis pendidikan tertunaikan untuk menghasilkan insan-insan Indonesia seutuhnya?” Insan Indonesia seutuhnya, dalam perspektif Kemendikbud (2015), adalah orang yang memiliki kecerdasan spiritual (olah hati/kalbu), kecerdasan emosionalsosial (olah rasa), kecerdasan intelektual (olah pikir), dan kecerdasan kinestetik (olah raga). Merunut pendidikan yang bermuara pada tumbuh kembangnya kecerdasan itu, implementasi praksis pendidikan yang merambah tiga cakupan dimensional perlu dilihat kembali. Secara mikro, pendidikan adalah proses kegiatan pembelajaran yang terdapat di satuan pendidikan (sekolah/ madrasah). Secara meso, pendidikan adalah suatu upaya dalam rangka penyiapan sumber daya manusia. Dan, secara makro, pendidikan adalah sebuah proses pengembangan budaya. Yach..., pendidikan diyakini sebagai peranti transformasi yang efektif dalam membentuk caloncalon manusia menjadi manusia. Pendidikan

adalah proses hominisasi. Proses pembentukan dari calon manusia yang belum mengerti baikburuk, benar-salah, mulia-hina, sampai dengan beradab atau biadab menjadi manusia yang mengerti akan kebaikan, kebenaran, kemuliaan, dan keberadaban. Itulah tugas pendidikan yang pertama. Tugas itu harus terselesaikan dengan baik agar manusia Indonesia seutuhnya benarbenar manusia yang sempurna kecerdasan hati dan sosial-emosinya. Setelah tugas pertama pendidikan tertunaikan, barulah tugas berikutnya menjadikan manusia Indonesia dengan bekal kecerdasan intelektual dan kinestetis yang memadai. Dalam bahasa Ki Hajar Dewantara, membangun manusia Indonesia seutuhnya harus diawali dari pembangunan budi pekerti (olah budi dan rasa) terlebih dahulu baru pengembangan akal-pikirannya dan bukan sebaliknya. Kalau tugas itu tertunaikan, secara formalinstruksional tugas pendidikan telah usai meski belum selesai. Secara moral-filosofis, tugas pendidikan selanjutnya setelah merampungkan tugas formal-instruksional adalah tugas humanisasi pendidikan. Efektivitas humanisasi dalam pendidikan akan mempertanyakan apakah manusia-manusia Indonesia cukup mampu mengelola kecerdasan yang telah dimiliki untuk dimanfaatkan sebesar-besarnya

bagi pengembangan diri dan kemanfaatan di sekitarnya, baik lingkungan alam maupun sosial. Perilaku culas terhadap sesama, korupsi yang merajalela dalam hampir seluruh lini kehidupan, kerusakan lingkungan di belahan dunia yang kian akut, itu semua tidak dilakukan oleh orang-orang yang bodoh. Justru itu semua dilakukan oleh orang-orang pintar dan cerdas. Mengapa bisa terjadi? Sebab, kepemilikan akan kepintarankecerdasannya tidak bisa dikelola dengan apikproporsional bagi kemanfaatan manusia dan semesta alam. Kecerdasan yang bisa dikelola dengan baik tidak akan melahirkan manusia yang serakah, congkak, angkuh atau sombong. Pengelolaan kecerdasan yang sempurna akan melahirkan manusia yang pintar dan cerdas, tapi tidak minteri dan membodohkan. Kalaupun bisa kaya raya berkat usaha dan kerja kerasnya, dia tetap menjadi manusia dermawan dan tidak memiskinkan. Kalaupun menjadi pejabat tinggi atau pejabat publik karena kecerdasannya, dia tetap merakyat, melayani, dan tidak merendahkan. Itulah hasil pendidikan yang memanusiakan, bahkan menyemestakan. Bukankah begitu?! (*) Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo


NANGGROE TIMUR

4

RABU 3 MEI 2017

Sigli - Meureudu - Bireuen - Lhokseumawe - Lhoksukon - Idi - Langsa - Tamiang

Sembilan Juara OSN SMP Raih Penghargaan Hardiknas BIREUEN (RA) - Sembilan juara Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat SMP Kabupaten Bireuen, menerima penghargaan diserahkan H Ruslan M Daud dalam upacara Hardiknas ke 58, dilapangan upacara kantor Pusat Pemerintahan di Cot Gapu, Selasa (2/5). Juara I OSN mata lomba Matematika bernama Mulyana SMPN 3 Simpang Mamplam, juara II Rauzatul Husna SMPN 2 Peudada, juara III SMPN 2 Jangka. Mata lomba IPA juara I Afdhal SMPN 2 Gandapura, juara II Nurul Amna SMPN 2 Peudada, juara III Siti Rahmah SMPN 1 Samalanga. Mata lomba IPS juara I Nurliana SMPN 2 Jangka, juara II Athaya Syafa Ziya SMPN 1 Samalanga, juara III Syifaul Nazila SMPN 1 Bireuen. Bupati Bireuen H Ruslan M Daud sebagian besar membacakan amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, Muhadjir Effendy, diantaranya memberikan apresiasi dan rasa hormat ke pengiat pendidikan di seluruh penjuru nusantara atas peran aktifnya dalam mencerdaskan saudara sebangsa. Mendikbud mengajak ayo kita ikut bergerak, ikut terlibat dalam memperluas dampak pendidikan terhadap saudarasaudara sebangsa yang belum merasakan sepenuhnya merasakan kesempatan itu. Karena itulah maka dipilih tema “Percepat pendidikan yang merata dan berkualitas”. (rah/min)

SPBUN PTPN I Pertanyakan Merger Disnaker LANGSA (RA) - SPBUN PTPN I Langsa, mempertanyakan nomenklatur marger (penggabungan) Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Langsa dengan Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu Langsa, ke DPRK Langsa, Selasa (2/5). Pertanyaan tersebut disampaikan langsung ketua SPBUN PTPN I Langsa, Adi Yusfan saat melakukan audiensi ke DPRK Langsa diterima Wakil Ketua DPRK Langsa, Faisal, A.Md bersama sejumlah anggota wakil rakyat lainnya. “Kita minta status ini diperjelas kembali, sehingga bisa membantu melayani masyarakat jika ada permasalahan dan perselisihan hubungan industrial di Kota Langsa. Sehingga penggabungan Disnaker ke Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu Langsa, tidak menimbulkan polemik dikemudian hari, terutama menyangkut masalah industrial,” sebut Ady. Dijelaskannya, selain terkait nomenklatur marger Disnaker, juga minta Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) Kota Langsa terkait Areal HGU PTPN I, ditinjau kembali. Juga minta Pemerintah Kota Langsa segera mengeluarkan rekomendasi pengurusan Izin Usaha Perkebunan PTPN I Langsa untuk seluruh areal HGU. “Alhamdulillah DPRK menyambut baik kedatangan kami, dan akan segera menindak lanjutinya kepada Pemko Langsa serta beberapa dinas terkait, sehubungan dengan persoalan yang disampaikan dalam audensi tersebut,” sebut Ady Yusfan. (dai/min)

M. NURDIN/RAKYAT ACEH

UNJUK RASA: Ratusan pengunjukrasa menyampaikan orasi di depan kantor Bupati Aceh Tamiang, Selasa (2/5).

Tuntut Tunggakan Gaji Empat Bulan

Buruh PT Parasawita Demo ke Kantor Bupati TAMIANG (RA) – Tuntut gaji tertunggak selama empat bulan, ratusan karyawan PT Parasawita menggelar unjukrasa ke kantor Bupati Aceh Tamiang Selasa (2/6/). Pengunjukrasa minta pemerintah mendesak perusahaan segera membayar gaji yang tertunggak. Dalam orasinya pengunjukrasa mengungkapkan kekecewaan karena sudah sekian lama tuntutan mereka belum juga ditanggapi perusahaan, terbukti hingga saat ini gaji mereka belum juga dibayar. Padahal pihak managemen telah membuat surat perjanjian dengan perwakilan buruh, berjanji segera

membayar gaji mereka. Namun janji hanya tinggal janji, tidak pernah terealisasi dan terus ditunda-tunda tanpa ada kejelasan. Koordinator pengunjukrasa, Suherman, SE juga Wakil Sekretaris Serikat Buruh Muslimin Indonesia (Serbumusi) Aceh Tamiang mengatakan, barubaru ini pihak perusahaan yakni pemilik perusahaan (owner) dan investor juga telah bernegosiasi dengan perwakilan karyawan, intinya akan memenuhi tuntutan para karyawan. Pertemuan berlangsung di Kantor PKS. PT Parasawita di Desa Perkebunan Tanah Merah, Kecamatan Se-

ruway, Aceh Tamiang tersebut dihadiri ADM PT Parasawita, H Tarno dan seorang perwakilan investor, Muhammad Nasution dan perwakilan karyawan, Ketua PUK Serbumusi Seruway, Zulbasri serta Wakil Ketua PUK, Amran. Pada pertemuan tersebut investor melalui perusahaan PT. Parasawita berencana melakukan kontrak selama lima tahun dengan perusahaan dan sekaligus akan mengoperasikan kembali Pabrik Kelapa Sawit (PKS) yang sempat terhenti tersebut. Pihak perusahaan berjanji akan segera membayar kontrak selama 6 bulan

pertama kepada pekerja, namun janji tersebut tidak jelas dan janji tersebut terus molor. “Oleh sebab itu kami melakukan unjukrasa hingga tuntutan kami dikabulkan oleh pihak perusahaan,” ujar Suherman. Dalam unjukrasa tersebut, para perwakilan pendemo diterima Wakil Bupati Aceh Tamiang, Drs. Iskandar Zulkarnain dan Asisten I Setdakab Aceh Tamiang, Mic Donald. Dalam pertemuan tersebut Wakil Bupati berjanji akan menanmpung semua keluhan para buruh PT. Parasawita tersebut dan akan memperjuangkannya hingga berhasil. (urd/min)

Kodim Bireuen Sumbang 225 Kg Beras ke Somalia ZIAN MUSTAQIN/RAKYAT ACEH

PERINGATI HARDIKNAS: Wakil Bupati Pidie, M. Iriawan beserta unsur Forkopimda saat memimpim upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), di halaman kantor Bupati Pidie, Kota Sigli, Selasa (2/5).

Iriawan Minta Pendidik Ajarkan Pemanfaatan SDA SIGLI (RA) - Wakil Bupati Pidie, M. Iriawan SE, minta pendidik dapat mencerdaskan anak didiknya memanfaatkan sumber daya alam (SDA) daerahnya masing-masing dengan cara meningkatkan sumber daya manusianya. Hal itu dikatakan Iriawan dalam sambutan saat memimpim upacara Hardiknas di Halaman Kantor Bupati Pidie, Kota Sigli, Selasa (2/5). Turut hadir dalam upacara tersebut Sekda Pidie, H. Amiruddin, M.Si, dan Forkopimda Pidie serta ratusan pelajar dari sekolah sekabupaten Pidie. “Kepada pendidik, ajarkan pelajar bagaimana memanfaatkan sumber daya alam disekitar dan daerahnya masing-masing. Jangan sampai kita hanya tahu tentang kekayaan alam, tetapi tidak tahu kualitas manusia di negeri kita cintai ini. Kita tidak boleh mengikuti jalan pikir kaum kolonial terfokus hanya pada kekayaan alam, tetapi kita harus meningkatkan kualitas manusia di negeri ini,” tegas Iriawan. Dia juga meminta, pendidik harus memiliki peran aktif untuk mencerdaskan bangsa, harus bisa menciptkan peserta yang berkarakter sesuai dengan syariat islam yang ada di Aceh. “Mari ciptakan pendidikan yang berkarakter, sesuai dengan kearifan islam yang ada di Aceh, adab dan etika sangat penting bagi generasi bangsa,” Terangnya. (zia/min)

BIREUEN (RA) – Dandim 0111/Bireuen, Letkol Arm Adekson bersama perwira teras Makodim, menyerahkan bantuan beras 15 zak atau setara 225 kilogram untuk rakyat somalia yang dilanda kelaparan, melalui posko Bireuen for Somalia, Selasa (2/5) pagi di Alun-Alun pusat Kota Bireuen. Adekson didampinggi Kasdim Mayor Arm Haryanto, S.Sos, para Pasi dan Danramil kepada Rakyat Aceh usai penyerahan mengatakan, beras itu merupakan sumbangan personel Kodim sebagai wujud kepedulian terhadap rakyat Somalia sangat membutuhkannya.

Koordinator Posko Bireuen For Somalia Anwar Ebtadi sangat berterimakasih kepada Dandim 0111/Bireuen Letkol Arm Adekson dan jajaran telah turut berpartisipasi memberikan bantuan beras yang sangat dibutuhkan oleh rakyat Somalia kondisi mereka sekarang ini sedang dilanda kelaparan. Diharap bantuan serupa juga dapat disumbangkan sejumlah pihak dan instansi terkait lainnya di Bireuen. Tanggal 10 Mei posko akan ditutup dan saat ini bantuan beras telah terkumpul 5 ton dan uang tunai Rp11 juta sudah dikirim melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT), jelasnya. (rah/min)

SERAHKAN BANTUAN: Dandim 0111/ Bireuen, Letkol Arm Adekson bersama Kasdim, Mayor Arm Haryanto, S.Sos menyerahkan bantuan beras bagi rakyat Somalia dilanda kelaparan, Selasa (2/5). RAHMAT HIDAYAT/RAKYAT ACEH

Umuslim Kirim Lima Mahasiswa ke Thailand BIREUEN (RA) - Universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan, Bireuen, kembali mengirimkan lima mahasiswa untuk melaksanakan Program Praktek Lapangan Kuliah Kerja Mahasiswa (PPL-KKM), ke Thailand Selatan. Rektor Umuslim Dr H Amiruddin Idris, SE.,M.Si menyampaikan hal itu saat melakukan pembekalan kepada peserta dan pertemuan dengan orang tua para mahasiswa yang akan dib-

erangkatkan ke Thailand, Selasa (2/ 5) di ruang rapat Ampon Chiek Peusangan Kampus Universitas Almuslim Peusangan. Sebagaimana dijelaskan Kabag Humas Zulkifli,M.Kom kepada Rakyat Aceh, pengiriman berdasarkan penilaian tim. Mahasiswa angkatan pertama dikirim dianggap sukses melakukan pengabdian, disejumlah lembaga pendidikan dan pesantren di tiga

Provinsi di Thailand Selatan. Mereka telah membawa nama baik kampus dan daerah, menjalankan amanah dengan sukses, sehingga Thailand meminta Umuslim Peusangan mengirimkan kembali mahasiswa pada tahap kedua, jelas Kabag Humas Zulkifli, M.Kom yang didampingi Direktur Hubungan Internasional Umuslim Drs Nurdin Abdurahman,MSi. Pengiriman mahasiswa tahap kedua

fokus mengirim mahasiswa berasal dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Lima mahasiswa akan mengabdi selama lima bulan di Thailand Selatan adalah bernama Al Furqan, Hajriani Aprilia, Nanda Husaini, Sarah Savana, Arief, mereka semuanya dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Umuslim, rinci Kabag Humas.(rah/min)

Komplikasi Penyakit, M. Insya Empat Tahun Terbaring di Tempat Tidur PIDIE JAYA (RA) - M. Insya (50) warga Desa Rhieng Krueng, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya telah lama berbaring di tempat tidur akibat komplikasi penyakit yang dideritanya. Kondisinya semakin diperparah usia mengungsi saat bencana gempa mengguncang daerah itu akhir tahun lalu. Kabar kondisi kesehatan bekas nelayan itu sampai ke telinga Wakil Bupati Pidie Jaya, dan langsung membesuk kerumahnya. Tubuh M, Isnya, mulai dari ujung kepala sampai dengan ujung kaki, seluruh tulang tubuhnya tampak cukup mononjol, tak ada sedikitpun lagi otot ataupun daging yang menempel pada tubuhnya. Hanya kulit yang masih membungkus tulang-tulang rangka tubuhnya, sebab untuk makan nasi saja, nasi untuknya harus di giling sehalus mungkin karena susah mengunyah dan tak dapat dicerna lambungnya.

Menurut pengakuan Ti Hajar, kakak perempuan dari pria yang telah di tinggal lari istrinya 15 tahun lalu ini, awal mula adiknya menderita penyakit itu karena penyakit lambung yang di alaminya, sehingga kehilangan selera makan yang ikut menuruntkan berat badannya. Dari penyakit lambung yang di derita adiknya itu lanjut ti hajar, kini sudah berjalan empat tahun mengalami komplikasi penyakit “ Sudah empat tahun dia mengalami penyakit lambung dan penyakit-penyakit lainnya, sDia juga menderita penyakit gula,” ungkap Ti Hajar. M. Insya juga pernah terjatuh saat gempa mengguncang Kabupaten Pidie Jaya akhir tahun lalu. Dan kondisi kesehatannya semakin memburuk usai pulang dari mengungsi saat gempa. sepulang dari pengungsian, ia tak dapt bangun dan kaki sebalah kirinya tak lagi

dapt diluruskan. “Usai pulang saat mengungsi gempa hari itu, adik saya tidak bisa bangun lagi, hingga kini kondisinya semakin parah,” ujar Tihajar Untuk mengobati penyakit yang diderita adakinya itu, Ti Hajar sudah dua kali membawa M. Insya ke rumah sakit daerah setempat. namun penyakit yang diderita pria yang miliki satu orang anak dari pernikahan dengan mantan istri itu tak kunjung sembuh. Sebab berdasarkan keterangan dari dokter di rumah sakit tersebut, penyakit adiknya susah untuk disembuhkan. “Dokter di rumah sakit bilang, penyakit adik saya susah untuk disembuhkan,” ceritanya. Mendapat kabar dari wartawan ada warga yang telah lama menderita penyakit dan penyakitanya semakin parah usai jatuh dan pulang dari pengungsian saat gempa mendera Pidie Jaya akhir tahun

lalu, Wakil Bupati Pidie Jaya, Said Mulyadi langsung bergerak untuk membezuk warga itu. Said yang menjenguk langsung kerumahnya tersebut, Selasa (2/5) kemarin ikut prihatin dengan kondisi kesehtan yang di alami M. Insya. Melihat kondisi kesehatan warganya itu yang semakin memburuk, dimana berat badan M. Insya hanya tinggal 35 Kg lagi, Said Mulyadi menyarankan untuk secapatnya dibawa kerumah sakit. Sebab dengan kondisi kesehatan seperti itu, tak mungkin terus-menerus diabirkan berabring dirumah saja tanap ada penanganan medis. “ Tidak boleh didiamin seperti ini lagi, harus segera dibawa ke rumah sakit. Nanti di jemput oleh petugas dari Pukesmas Meureudu dan atau RSUD, untuk diperiksa apa penyakitnya. Kalau tak bisa di tangani di sini, nanti kita rujuk ke Banda Aceh,” tandas Said. Melihat langsung detail kondisi

IKHSAN/RAKYAT ACEH

BUTUH BANTUAN: M. Insya, menderita komplikasi penyakit dengan kondisi tubuh memprihatikan, terbaring lemas di tempat tidurnya, Pidie Jaya, Selasa (2/5).

tubuh M.Insya yang hanya tinggal kulit membungkus tulang itu, Wakil Bupati Pidie Jaya juga turut memberikan satunan berupa

uang tunai kepada M. Insya yang diterima kakaknya Ti Hajar untuk kebutuhan hidup sehari-hari. (mag-78/min)


NANGGROE BARAT

Rakyat Aceh RABU 3 MEI 2017

5

Calang - Meulaboh - Suka Makmue - Blangpidie - Tapaktuan - Simeulue

Tiga SMP di Nagan Raya Ikut UN

IBRAHIM ISTRA/RAKYAT ACEH

IKUT UNBK: Siswa/Siswi SMPN 1 Darul Makmur mengikuti UNBK di SMAN 1 Darul Makmur, Nagan Raya, Selasa (2/5).

SUKA MAKMUE (RA) - Sebanyak tiga Sekolah Menegah Pertama (SMP) Negeri di Kabupaten Nagan Raya mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017. Ketiga sekolah itu ialah SMPN 1 Seunagan, SMPN 2 Kuala, dan SMPN 1 Darul Makmur. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Nagan Raya Said Azman, mengatakan, pelaksanaan UN serentak ini berjalan lancar dan aman. Para peserta UN diharap tidak melakukan kecurang-kecurangan yang berujung merugikan merek sendiri. “Ujian berlangsung dengan aman dan tertib tanpa ada kendala apapun. Sistem ujian yang dilaksanakan untuk siswa SMP dengan menggunakan Ujian Nasional Kertas Pensil (UNKP) serta Ujian Nasiona Berbasis Komputer (UNBK),” kata Said kepada Rakyat Aceh, Selasa (2/5). Said mengatakan, pihaknya akan terus memantau dan memonitoring palaksanaan ujian serantak sampai akhir. Sehingga pelaksanaan menggunakan siten UNKP dan UNBK dapat mencapai hasil yang memuaskan sesuai dengan harapan Pemerintah Nagan Raya. Ia menyebutkan, tahun ini sebanyak 2.451 siswa mengikuti UN yang berasal dari 36 SMP

dan 10 MTS. Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Nagan Raya, Cut Intan Mala, berharap tingkat kelulusan UN SMP dan sederajat tahun ini bisa meningkat dari tahun sebelumnya. Sehingga dengan capaian tersebut Disdisk, Pemerintah Nagan Raya secara perlahan melahirkan generasi yang tangguh untuk masa depan. “Kepada pengawas diharapkan untuk tidak dapat membocorkan kunci jawaban terhadap siswa dan siswi yang sedang mengikuti ujian. Pasalnya tindakan itu akan merugikan siswa dan siswi itu sendiri,” katanya. Kepala SMPN 1 Darul Makmur, Bukhari mengatakan, untuk tahun ini ada 173 muridnya yang mengikuti UNBK. Tahun ini merupakan tahun pertama sekolah yang ia pimpin mengikuti UNBK. Kendati demikian, SMPN itu terpaksa melaksanakan ujian di SMAN 1 Darul Makmur karena kekerungan unit komputer. “Komputer ini dipinjam dari SMA Bunga Bangsa 15 unit, SMAN 2 14 unit, SMAN1 25 unit, dan SMA 6 enam unit. Hinga saat ini UNBK di SMP kami berjalan dengan baik dan aman,” sebutnya. (ibr/lin)

Warga Nagan Raya Magang ke Jepang M Jamin Idham, mengatakan, pemberangkatan ketiga warga itu merupakan langkah awal dalam mewujudkan visi dan misi mereka sebagai kepada daerah Nagan Raya terpilih pada Pilkada tahun ini. Hal itu tertuang pada poin lima pada visi dan misi mereka. “Kali ini hanya tiga orang yang berangkat, Insya Allah kedepan Pemkab Nagan Raya berupaya untuk memberangkatkan peserta lebih banyak lagi, sehingga pemuda Nagan lebih terdidik mandiri dan tidak hanya terpikir cuma PNS atau Honorer satu satunya peker-

SUKA MAKMUE (RA) - Sebanyak tiga warga Kabupaten Nagan Raya diberangkatkan ke Jepang untuk melaksanakan magang beberapa tahun ke depan. Mereka diberangkatkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya terpilih, M Jamin Idham-Chalidin, yang menjanjikan program tersebut. Ketiga warga yang berangkat masingmasing Rusdi warga Gampong Nigan, Kecamatan Seunagan, Khairil Gampong Kuala Trang, Kecamatan Kuala Pesisir dan Rizhal Fahmi, warga Gampong Ujong Patihah, Kecamatan Kuala.

jaan yang menjanjikan,” kata M Jamin di Gampong Sukaramai, Kecamatan Darul Makmur, Nagan Raya, Ahad (31/ 4). Ia berharap, ketiga warga yang berngkat ke Jepang tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan berharga ini untuk menimbal ilmu selama di sana. Sehingga, jika sudah kembali lagi ke Nagan Raya mereka sudah memiliki skil dan kompetensi serta siap bekerja. “Kesempatan ini jangan disia-siakan. Mamfaatkan dengan sebaik-baiknya dalam menimba ilmu dan membawa

nama baik Nagan Raya di tingkat Internasional, serta mampu memberikan kontribusi terhadap Nagan Raya setelah kembali dari Jepang,” ujarnya. Salah satu peserta Magang, Rizhal Fahmi, mengatakan, dirinya sangat berterimakasih kepada pasangan bupati dan wakil bupati terpilih kerena sudah memberinya kesempatan. Bahkan menurutnya, pasangan ini akan merealisasikan semua visi dan misinya. “Belum dilantik saja beliau sudah berkomitmen untuk menjalankan visi dan misinya, apalagi setelah beliau

menjabat sebagai Bupati Nagan Raya nanti,” ucap Rizhal Rizhal berjanji akan memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan maksimal. Sementara itu, alumni peserta magang di Jepang, Zulfriansyah, mengatakan, peserta magang ke Jepang akan lebih terarah pada pembekalan ilmu dan penerapan di bidang tekhnologi dan peridustrian. Sehingga mereka lebih siap pakai ketika nantinya kembali ke Nagan Raya yang biasanya berlangsung 3-5 tahun di negeri sakura. (ibr/lin)

Warga Tangkap Pencuri Mesin Pompa Air TAPAKTUAN (RA) - Seorang pencuri mesin pompa air inisial Muh (18 tahun) terpaksa berurusan dengan polisi setelah warga Pantee Raja, Kecamatan Pasie Raja Kabupaten Aceh Selatan berhasil mengkapnya. Sebelumnya, Muh sudah empat kali kedapatan menjalankan aksinya dan kasus tersebut diselesaikan secara kekeluargaan. Kasat Reskrim Polres Aceh Selatan, AKP Darmawanto, kepada Rakyat Aceh, Selasa (2/5) membenarkan, tersangka ditangkap warga setelah kedapatan mengondol mesin pompa air milik Azhar bermerek Shumi. Tersangka menjalankan aksinya

pada Jumat (14/4) lalu sekira pukul 16.00 WIB. “Aksi yang dilakoni tersangka terendus saat barang curian hendak dijual kepada salah seorang pedagang di Manggeung, Kabupaten Abdya. Calon pembeli merupakan teman dari pemilik. Melihat gerak gerik mencurigakan, calon pembeli melapor kepada pemilik (Azhar) terhadap penawaran penjualan mesin penyedot air,” jelas Darmawanto di Tapaktuan. Menurut AKP Darmawanto, calon pembeli awalnya curiga karena harga mesin pompa air tersebut dijual miring, padahal harga standar di

pasaran mencapai Rp4 juta per unit, namun tersangka hnaya menjualnya Rp900 ribu. Karena pernah mendengat dan mengetahui Azhar pernah kehilangan mesin tersebut, ia lantas melaporkan dan menerangkan ciriciri barang jarahan itu. “Ternyata benar. Mesin penyedot air yang hendak dijual di Manggeung oleh tersangka merupakan milik Azhar. Pada pukul 14.00 WIB (pada) Jumat 28 April 2017 tersangka ditangkap warga dan diserahkan kepada pihak kepolisian. Kasus ini sedang ditangani Polres Aceh Selatan untuk kelanjutan proses hukum,” paparnya.

Kepada penyidik, tersangka mengakaui perbuatannya dan telah mencuri mesin pompa air milik Azhar secara tunggal. Diketahui, sejak 2015 lalu dirinya sudah lima kali menjalankan profesinya. Namun, kasus sebelumnya tidak sampai diproses hingga ke meja penyidik. Ia menerangkan, sejak merebak kasus pencurian di wilayah Aceh Selatan, pihaknya terus melakukan pengawasan dan mengintai oknumoknum yang dicurigai. “Belum tertutup kemungkinan, sejumlah aksi pencurian lain juga berhasil diungkap polisi,” tandasnya. (dir/lin)

Bupati Terpilih Janji Bangun Gedung untuk Jurnalis HENDRA SAYENG/RAKYAT ACEH

WISATA ALAM: Warga mandi di air terjun Cerache Embon Krueng Ayon Kecamatan Sampoenit, Senin (1/5).

Air Terjun Terache Krueng Ayon Jadi Destinasi Baru CALANG (RA) - Air Terjun Krueng Ayon yang berada di Kecamtan Sampoenit, Kabupaten Aceh Jaya kini menjadi destinasi wisata baru di daerah itu. Hingga kini sudah banyak wisatawan atau pelancong datang menikmati keindahan air terjun tersbut. Salah seorang penunjung dari Gampong Ujong Rimba Kecamatan Darul Hikmah, Muzamil, mengatakan, air terjun setinggi 12 meter ini memiliki keindahan tersendiri dibandingkan air terjun lainnya. Selain itu, destinasi wisata yang satu ini layak dan harus dikembangkan. “Saat ini mayoritas para pengunjung masih didominasi oleh kaum muda yang memiliki hobi menjelajah,” kata Muzamil kepada Rakyat Aceh, Selasa (2/5). Muzamil menambahkan, untuk menjangkau lokasi air terjun ini para wisatawan hanya membutuhkan sekitar satu jam. Para pelancong bisa menempuh jalur dari Gampong Suak Bekah Kecamatan Darul Hikmah yang dianggap lebih mudah dilalui. “(Pengunjung) dapat menggunakan sepeda motor maupun roda empat,” ujarnya. Ia berharap, pemerintah setempat mau dan bisa mengembangkan ptensi wisata Air Terjun Krueng Ayon. “Dapat dikembang dan dijadikan pilot projek pengembangan wisata alam di daerah ini (Aceh Jaya),” tandasnya. (mag67/lin)

SIMEULUE (RA) - Bupati terpilih Kabupaten Simeulue Erly Hasim, berjanji akan membangun gedung yang dikhususkan untuk para pekerja media di Simeulue. Langkah ini sudah lama ia rencana sebelum terpilh memimpin Simeulue lima tahun ke depan. “Saya ada gagasan dan sudah berjanji untuk membangun satu gedung untuk seluruh jurnalis yang ada di Kabupaten Simeulue. Ini sudah lama saya cita-citakan kepada rekan-rekan media massa,” ungkap Erly saat Coffe Morning bersama jurnalis di Kota Sinabang, Selasa (2/5). Menurut Erly, keberadaan para jurnalis sangat penting dan dibutuhkan untuk mempromosikan serta memperkenalkan potensi yang dimiliki Simeulue untuk dunia luar. Oleh sebab itu, para jurnalis pernu dirangkul dan diberikan saran prasaran yang mereka butuhkan untuk menjalankan tugas sehari-hari. “Apabila Jurnalis tidak bericara, maka jangan harap daerah kita ini diketahui oleh publik dan masyarakat luar. Peranannya (jurnaslis) sangat penting,” imbuhnya. Ia menambahkan, sebagai kepala daerah terpilih dirinya tidak akan menolak segala kritik, saran dan masu-

AHMADI/RAKYAT ACEH

MINUM KOPI: Bupati Simeulue Tepilih priode 2017-2021, Erly Hasim ngopi bersama Wartawan di salah satu warung kopi yang ada di Kota Sinabang, Selasa (2/5).

kan dari semua pihak, termasuk para jurnalis yang akan memberita pejalanan Pemerintah Simeulue nantinay. Ia berjanji akan selalu melakukan dan membuka komunikasi yang intes kepada semua pihak. “Bila menemukan satu persoalan, sebaiknya dilakukan konfirmasi, sehing-

ga nantinya tidak berbeda dengan kenyataan di lapangan. Dan hal itu akan merugikan nama baik daerah dan awak media itu sendiri,” harapnya. Seorang jurnalis media massa terbitan Jakarta, Aziz, menuturkan, sangat senang mendengar kabar dan niat sang bupati terpilih. Ia berharap, jan-

ji yang disampaikan tersebut bisa ditepati dan merealisasikannya. “Janji itu harus ditetapi, jangan nanti dibohongi lagi seperti pada masa bupati sebelumnya. (Saat itu) perna berjanji akan membangun fasilitas gedung kepada awak media, hingga saat ini tidak terbukti,” terangnya. (ahi/lin)

BKN dan Pemerintah Pusat Didesak Lakukan Pemutihan Simuelue Miliki 2.800 Pegawai Kontrak dan Bakti SIMEULUE (RA) - Bupati Simeulue Riswan NS meminta dan mendesak Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI dan pemerintah pusat untuk segera melakukan pemutihan status sebanyak

2.800 orang pegawai kontrak dan bakti di daerahnya. Kini keberadaan para Pegawai Kontrak dan Bakti tengah jadi sorotan pemerintah dan dewan di Simeulue. “Kita minta pemerintah Pusat dan BKN, supaya sekitar 2.800 pegawai kontrak dan pegawai bakti itu segera ditingkatkan statusnya untuk diputihkan menjadi PNS,” kata Riswan kepada Rakyat Aceh,

usai memimpin upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2017 di Simeulue, Selasa (2/5). Ia mengatakan, untuk merealisasikan permintaaan tersebut perlu adanya dukungan dan partisipasi Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Simeulue. Sehingga, status ribuan para pegawai kontrak dan bakti itu bisa segera berubah menjadi PNS. Menurutnya, jika

hal itu sudah tercapai maka bisa menghemat dan mengurangi penggunaan APBK Simeulue sebesar Rp28 miliar pertahunnya. “Sekda segera bentuk tim validasi dan verifikasi data terhadap pegawai kontrak dan pegawai bakti. Dan segera menghadap Menpan-RB (Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi) dan BKN. Ini persoalan

serius,” terangnya. Selain itu, Riswan juga menyinggung nasib pegawai kontrak dan pegawai bakti tingkat SMA dan seederajad. Mengenai nasib mereka, segala persoalan sudah diambil alih Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Acehsehingga pihaknya tidak dapat mengeluarkan kebijakan dan bertindakan untuk kepentingan. (ahi/lin)


6

GAYO LEUSER

RABU 3 MEI 2017

Bener Meriah - Takengon - Blangkejeren - Subulussalam - Kuta Cane - Singkil

Hardiknas Jangan Sebatas Seremonial SINGKIL (RA) – M Najur, Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) mengatakan Hari Pendidikan Nasional 2017 jangan hanya sebatas seremonial. Perayaan adalah bentuk penghargaan disematkan negara menjadi daya tarik meningkatkan mutu pendidikan. “Mari sama-sama dalam moment ini untuk memberikan program, dan meningkatkan mutu pendidikan untuk kab tercinta ini,” kata M Najur kepada Rakyat Aceh, Selasa (2/5). Sebelumnya, M.Najur sebagai Pembaca UUD 1945 Upacaya Hari Pendidikan Nasional 2017 Kabupaten Aceh Singkil di depan Kantor Bupati yang di Hadiri Wakil Bupati Dulmusrid, Sekda Drs.Azmi , SKPK, Kejaksaan, PolresPolres, perwakilan Dandim dan ratusan para Guru. M.Najur mengatakan melalui moment Hardiknas ini pihak terkait hendaknya serius meluangkan kekuatan untuk menghadirkan pendidikan yang lebih baik, lebih maju, dan lebih modern.Ia pun berharap pendidikan baik bakal menghadirkan negara baik, termasuk menghadirkan guru yang memiliki karakter baik. “Kalau gurunya suka nunjuk-nunjuk. Pastinya menghasilkan generasi muda yang juga suka nonjok-nonjok. Maka kalau gurunya melahirkan karakter sopan santun. Itu pula yang akan dimiliki oleh siswanya,” katanya. (mag74/min)

Humpuss Group Jejaki Investasi di Aceh Tengah TAKENGON (RA) - Perwakilan Humpuss Group meninjau lokasi perkebunan Tebu di Kecamatan Ketol Kabupaten Aceh Tengah, (2/5). Peninjauan sekaitan rencana Humpuss melalui anak perusahaan PT Puteri Satu 7, berinvestasi membangun pabrik gula di daerah berhawa sejuk itu. Kunjungan perwakilan perusahaan milik Hutomo Mandala Putra ini juga sebagai tindak lanjut pertemuan antara pria akrab disapa Tommy Soeharto tersebut dengan Bupati Aceh Tengah, Nasaruddin beberapa waktu lalu. Perwakilan Humpuss Group hadir diantaranya Yanti Lamando, Nina Krisnawati dan Rita Priyatna. Menurut Nina Krisnawati, luasan kebun tebu mencapai 8 ribu hektar di Aceh Tengah sangat baik untuk dikembangkan. “Tebunya bagus dan rasa manisnya beda dengan tebu lain. Potensi tebu di Aceh Tengah sangat besar untuk dikembangkan,” ungkap Nina disela meninjau perkebunan tebu. Sementara Bupati Aceh Tengah, Nasaruddinyang turut mendampingi mengatakan pemerintah setempat sangat berkeinginan segera hadir pabrik gula skala besar di wilayahnya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Menurutnya, sebelumnya sudah ada satu perusahaan mengambil kesempatan untuk berinvestasi, awalnya berjalan baik, namun saat hendak membangun pabrik ada masalah internal hingga pembangunan masih terkendala. “Kita mengajak dan membuka peluang perusahaan mana saja yang ingin berinvestasi dan mendirikan pabrik di Aceh Tengah,” kata Nasaruddin. Peninjauan yang dilakukan perwakilan Humpuss Group masih tahap awal, berikutnya menurut Nasaruddin akan dilakukan pembicaraan lebih khusus terkait rencana investasi. (jur/min)

Internet Lemot Ganggu UNBK SMP Galus BLANGKEJEREN (RA) - Pelaksanaan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) tingkat SLTP di Gayo Lues Terganggu lemot (lemah)nya jaringan internet dan juga padamnya listrik. Akibatnya prosesi ujian siswa terhambat beberapa saat. Kepsek SMP Negeri 1 Blangkejeren Jalalluddin S. Pd kepada Rakyat Aceh, Selasa (2/5) menyebutkan, awalnya jaringan internet tidak terkoneksi. Setelah 15 menit, jaringan membaik dan siswa memulai ujian, pada pukul 08.15.wib. Tetapi saat ujian berlangsung 15 menit, listrik padam dan ujian kembali tertunda 15 menit. Akhirnya ujian menggunakan ginset cadangan. Jalalluddin menyebutkan, masalah Internet dan listrik di UNBK, Disdik sudah menyurati pihak PLN dan Telkom Blangkejeren agar bisa mengantisifasi matinya pemadaman listrik dan jaringan internet. “Tetapi enggak tahu kok listrik mala mati saat ujian berlangsung.” Sementara ada dua sekolah melaksanakan UNBK di SMA Negeri 1 Blangkejeren dengan jumlah siswa sebanyak 213 orang diantaranya Siswa SMP Negeri 1 Blangkejeren 185 orang dan siswa SMP Negeri 3 Blangkejeren 28 orang. Karena keterbatasan sarana Komputer, ujian di bagi menjadi dua ship (bergiliran). Kadis Disdik M. Noh. S. Pd M. Pd, menyebutkan SMP yang melaksanakan UNBK ada 5 sekolah. Selebihnya masih menggunakan sistem manual. Dia berharap ujian bisa berjalan lancar, meskipun ada kendala jaringan internet dan listrik di SMP N 1 jumlah siswa 62 .SMP N 3 jumlah 28 Keosek SMP 3 Blangkejeren. Jufri menyebutkan, komputer ada 11 namun yang bisa dipakai hanya 6. Selain itu jaringan internet juga tak memadai. “28 siswa ikut UNBK terpaksa digabungkan di SMAN 1 Blangkejeren bersama SMPN 1 Blangkejeren,’ pungkasnya. (yud/min)

BAMBANG YUDI/RAKYAT ACEH

DITANGKAP: Dua tersangka penghipnotis bersama barang bukti diamankan di Mapolsek Blangkejeren, Selasa (2/5).

Pura-pura Beli Kain untuk Korban Banjir

Pasangan Penghipotis Ditangkap Bawa 7,5 Mayam Emas BLANGKEJEREN (RA) – Sepasang tersangka hipnotis Nur (34) warga Kisam Gabungan dan Sah (34) Warga Gampong Setia Kecamatan Lawe Sumur, ditangkap petugas kepolisian setelah nyaris melarikan emas 7,5 mayam milik korban warga Lempuh. Informasi diperoleh Rakyat Aceh kepolisian, Selasa (2/5), tersangka berhasil dibekuk di perbatasan Uma Bundar Gayo Lues – Kutacane, Senin (1/5) sekira pukul 10.00 WIB. Berawal dari laporan korban Erliyani (35) warga Desa Lempuh mengaku dihipnotis dan melapor ke piket jaga Polsek Blangkejeren. Ke-

pada petugas melaporkan aksi hipnotis dilakukan kedua tersangka padanya. Setelah proses pendataan awal, lansgsung piket jaga menghubungi Pos perbatasan Uma Bundar. Berdasarkan pelaporan, petugas perbatasan melakukan razia setiap mobil melintas. Tak lama ditemukan dua pasang sesuai dengan ciri melintas di pos perbatasan, petugaspun langsung mengamankan. Guna penyelidikan lebih lanjut, kedua tersangkadiboyong ke Mapolsek Blangkjeren bersama barang bukti 7 Mayam gelang emas serta satu uni HP Xiomi.

Kapolsek Blangkejeren Iptu Suandi membenarkan penangkapan tersebut. Disebutkan aksi kedua tersangka diawali datang ke rumah korban, Minggu (30/4) sekira pukul 16.00 WIB. Kedua menyatakan membeli daster 2 kodi dengan alasan diperuntukan bagi korban banjir badang Lawe Sigala-gala, Aceh Tenggara. Tersangka sempat mengambilkan obat batuk bagi anak korban dan juga sempat sholat. Kapolres Gayo Lues AKBP Bhakti Eri Nurmansyah Selasa (2/5), mengatakan pihaknya masih melakukan pendalaman kasus terhadap dua tersangka saat ini mendekam di tahan-

an Mapolsek Blangkejeren. Disampaikannya, berdasarkan pemeriksaan awal, kedua tersangka datang ke rumah korban ingin belanja pakaian. Salah seorang tersangka sempat keluar masuk rumah korban dengan berbagai alasan, ke kamar mandi dan numpang sholat tetapi korban tidak mengikutinya. “Sementara satu tersangka lagi terus mengajak bicara. Kita dua yang satu beraksi dengan berbagai alasan ke dalam rumah. Dalam hal ini bisa saja korban dikelabui, diajak bicara terus menerus dan satu tersangka beraksi. Ini semua sedang kita dalami,” pungkas Bhakti. (yud/min)

Pasca OTT Oknum Pengelola

Pantai Gosong Kini Ramai Pengunjung SINGKIL (RA) - Pasca operasi tangkap tangan (OTT) tim saber pungli terhadap oknum pengelola objek wisata terkait penggandaan tiket (mengambil uang, tanpa menyerahkan tiket ke pengunjung), kini pantai cemara indah ramai pengunjung. Namun kepala Dinas Pariwisata Faisal beberapa minggu lalu berkilah alasan menggratiskan memasuki pantai tersohor di Aceh Singkil itu karena masih tahap pembangunan dan fasilitas belum memadai. Sementara Kasat Reskrim Iptu Agus Riwayanto kepada Rakyat Aceh (1/5) kemarin mengatakan, saat ini pihaknya melakukan pendalaman mencari keterlibatan pihak pihak lainnya. “Saat ini kami tengah mendalami yang terlibat dalam persoalan itu, sepertinya permainan itu sudah lama,” kata Agus. Warga Apresiasi Polisi Jakartawan, warga Gunung Meriah

mengapresiasi upaya kepolisian dan mendukung penuh untuk membongkar sampai keakar-akarnya yang sangat merugikan masyarakat itu. “Saya mengapresiasi langkah kepolisian mendalami kasus merugikan masyarakat dan mendukung penuh menggali siapa dalang permainan tidak terpuji itu. Berharap semoga dalam waktu dekat kepolisian membongkar semuanya,” harapnya. Penghujung Heran Masuk Gratis Amatan Rakyat Aceh di lokasi, ratusan pengunjung terus berdatangan dari berbagai kecamatan. Tidak sedikit pula warga subulussalam menghabiskan masa libur ke objek wisata biasa disebut Pantai Gosong itu. “Ya saya sudah tau beberapa minggu lalu tidak ada bayar tiket lagi masuk Pantai Gosong. Tapi bukan karena gratis lo saya tidak kesini,” ujar Andi salah satu pengunjung dari Subulussalam.

BEBAS KUTIPAN: Penjaga gerbang Pantai Cemara Indah kosong dan tidak ada pengutipan tiket masuk oleh tim pengelola, tampak pengunjung lalu lalang melintas, Aceh Singkil, Senin (1/5). IDRUSI/RAKYAT ACEH

Sementara kawannya Fitri mengaku belum mengetahui sudah digratiskan masuk ke lokasi. Dia mengaku sangat terkejut sambil bertanya Tanya, kenapa tidak ada penjaga di pintu gerbang. “Sayataunyasekarang,tadinyasayajuga heran kok tidak ada penjagaan di pintu gerbang, biasanya ramai di situ menyo-

dorkan karcis masuk,” ungkap Fitri heran. Selain itu Fitri mengaku heran dan bertanya tanya kenapa hari ini lumayan ramai, apa karena sudah di gratiskan atau karena apa dia sendiri tidak tahu, “saya heran kenapa bisa ramai begini, entah karena digratiskan saya tidak tau,” katanya. (mag-74/min)

Bawa Ganja, Warga Kutacane ‘Kesanggong’ di Perbatasan PUTRI BETUNG (RA) - Bawa ganja 10 kilogram, Andra Miko (27) warga Kutacane Lama, Aceh Tenggara, kesanggong (dibekuk) di perbatasan Gayo Lues Aceh Tenggara, Senin (1/5) kemarin. Berawal dari info Satuan Narkoba Polres Gayo Lues kepada petugas perbatasan, ada satu unit Honda Beat warna merah melintas dengan nopol BL 5014 HG, diduga membawa barang terlarang, ganja. Petugas perbatasan menerima informasi beriaga dan langsung menghentikan kendaraan diinfokan. Tanpa perlawan tersangka menyerah. Hasil penggeledahan didap-

at 10 Kg ganja kering siap edar di dalam tasnya. :Bersama barang bukti kemudian diboyong ke Mapolres Gayo Lues guna pemeriksaan lebih lanjut,” terang Kapolres Gayo Lues AKBP Bahkti Eri Nurmasyah. Kasat Narkoba Galus Iptu Budi Eka menyebutkan, penangkapan tersangka berawal dari penyelidikan Polsek Pining bekerja sama dengan Satuan Narkoba Polres, ada indikasi transaksi Narkoba di wilayah teritorial Polsek Pining. Tetapi saat dilakukan investigasi, tersangka sudah keluar dari Pining membawak ganja ke arah Kutacane tepatnya di

wilayah Polsek Putri Betung. Langsung saja Sat. Narkoba menghubungi Polsek Putri Betung melakukan penyanggongan di perbatasan Uma Bundar. Hasilnya tersangaka berhasil disanggong dan saat ini diamankan di Mapolres Gayo Lues. “Tidak ada ampun bagi pengedar Narkoba, jangan mencoba-coba akan menyesal nanti. Ancaman penjara menanti bagi penyelundup maupun pemasok Narkoba. Kita minta masyarakat menjauhinya dan jangan segan melapor kepada petugas dimanan pun saja,” terang Budi Eka. (yud/min)

Peringatan Hardiknas 2017 di Bener Meriah

Rusli Serahkan Penghargaan Pancawarsa I REDELONG (RA) - Peringati Hardiknas 2017, Plt Bupati Bener Meriah Drs. H. Rusli M Saleh memberikan penghargaan lencana Pancawarsa I dan lencana Karyabakti serta Darmabakti kepada sejumlah Pegawai Setdakab Bener Meriah, di lapangan upacara Setdakab, di Kampung Serule Kayu, Kecamatan Bukit, Selasa (2/5). Dalam sabutannya, Rusli menyampaikan, tema Hardiknas tahun ini adalah Percepat Pendidikan yang Merata dan Berkualitas. Menurutnya, hal itu terkait erat dengan fenomena dunia yang berubah sangat cepat dan menuntut kualitas semakin tinggi.

Untuk itu Rusli berharap dapat meresapi dan merenungkan tema tersebut, dan dapat wujudkan secara bersama-sama, Sesuai dengan tema yang di usung oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Muhadjir Efendy. Selain memberikan lencana penghargaan Rusli M Saleh yang didampingi oleh unsur ‘Forkopimda dan forkipimda plus juga melepas kontingen Rainuna Daerah dan lomba tingkat V Kwartir Cabang (Kuwarcab) Bener Meriah yang akan di selanggarakan di Skot Kem Seulawah 5 -11 Mai 2017. Usai upacara Rusli selain menyerahkan

penghargaan, didampingi oleh Wakil Ketua 1 DPRK Bener Meriah Darwin, Kajari Redelong Bambang Panca, SH.MH, Sekda Bener Meriah Drs. Ismarisiska, MM juga menerima piagam dan tropi penghargaan juara umum pacuan kuda Kabupaten Siborang-Borang, Sumatra Utara dari Ketua Pordasi Bener Meriah Syaifullah. Sementara itu, Wakil Sekretaris Gerakan Pramuka Kuartir Cabang Bener Meriah Padli kepadaRakyatAcehmenyampaikan,penyematantandapenghargaandanlencanakarya bakti sudah merupakan anggota pramuka yang sudah berbakti. (mag-70/min)


LHOKSEUMAWE

RABU 3 MEI 2017

7

Minim Komputer UNBK Dibagi Tiga Sesi LHOKSEUMAWE (RA) – Minimnya ketersediaan komputer, pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMP Kota Lhokseumawe, harus dibagi tiga sesi. Hal itu seperti terjadi di SMP Negeri 1 Lhokseumawe. Kekurangan sarana pendukung, pihak sekolah memberlakukan UNBK untuk sesi pertama pukul 07.30 - 09.30 WIB, sesi ke dua pukul 10.30 - 12.30 WIB, dan sesi ke tiga dari pukul 14.00 16.00 WIB. “Untuk pelaksanaan UNBK terpaksa kita membagi waktu, dimulai sejak pagi hingga sore,” kata Kepala SMP N 1 Lhokseumawe, Ismail Haitami, Selasa (2/5). Ismail menambahkan, jumlah peserta mengikuti UNBK di SMP Negeri 1 Lhokseumawe, sebanyak 292 peserta dan jumlah ruangan yang digunakan sebanyak 2 ruang serta ujian tersebut akan berlangsung selama empat hari. Untuk mengantisipasi terjadi pemadaman listrik, maka pihaknya telah menyediakan satu unit genset dari PLN Rayon Lhokseumawe dan sejumlah perangkat-perangkat lainnya, agar pelaksanaan UNBK berjalan lancar. “Apabila nantinya terjadi pemadaman listrik, kamu sudah menyiapkan satu unit genset. Semoga saja selama proses ujian ini berlangsung tidak ada pemadaman listrik dan semuanya bisa berjalan lancar,” pungkasnya. Sementara data peserta UN tingkat SMP dan MTsN di Kota Lhokseumawe, hingga kini belum diketahui. Begitu juga saat dikonfirmasi dinas terkait, tidak ada jawaban. (val/arm/min)

ARMIADI/RAKYAT ACEH

PANTAU UN: Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Aceh Utara, Abdul Aziz, didampingi Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, Saifullah, memantau jalannya Ujian Nasional di SMP Negeri 1 Samudera, Aceh Utara, Selasa (2/5).

Ikut Pertemuan Penting di Jakarta

Muhammad Thaib ‘Gagal’ Pantau UN ACEH UTARA(RA) - Bupati Aceh Utara, Muhammad Thaib, gagal memantau jalannya pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer dan Kertas Pensil, hari pertama Selasa (2/ 5). Padahal, sebelumnya sudah dijadwalkan juga ikut memantau UN di wilayah Tengah, Aceh Utara. Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Aceh Utara, Abdul Aziz, dikonfirmasi Rakyat Aceh, mengatakan, sebenarnya bupati sudah siap sesuai jadwal, memantau UN di Kecamatan Samudera. Tapi terpaksa dibatalkan karena ada tugas penting ke Jakarta. “Pak bupati dapat surat undangan dari Pusat menghadiri pertemuan di Jakarta dengan beberapa Universitas. Terutama salah satu Universitas asal Amerika Serikat untuk mengelola daer-

ah pesisir di Aceh,”ucap Abdul Aziz. Dia menyebutkan, dalam beberapa kali kunjungan dari Universitas Amerika Serikat sudah membuat penelitian di Aceh dan termasuk di Aceh Utara, memiliki daerah pesisir sangat potensial untuk dikembangkan. Oleh karena itu, Rektor Universitas Amerika dan beberapa Universitas dari Aceh bertemu langsung dengan bupati di Jakarta. “Kemarin sore pak bupati mendadak harus berangkat ke Jakarta dan hari ini sedang berlangsung pertemuan,”jelasnya. Selain itu, kata dia, untuk memantau situasi pelaksanaan Ujian Nasional hari pertama di Aceh Utara dibagi dalam tiga wilayah. Yakni Wilayah Timur Aceh Utara langsung dipantau oleh Wakil Bupati Aceh Ut-

ara, Muhammad Jamil didampingi oleh Ketua UN Zulkarnaini, Wilayah Tengah seharusnya Bupati Muhammad Thaib, tapi diminta kepada pak Sekda untuk memantau UN didampingi Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Saifullah. Sedangkan, wilayah Barat Aceh Utara diwakili oleh Asisten I Setdakab Anwar Adlin yang memantau sejumlah sekolah didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ilyas. “Jadi pantauan kita, UN hari pertama baik Berbasis Komputer maupun Kertas dan Pensil berjalan lancar tanpa adanya kendala berarti,” ungkapnya, usai memantau UN di SMP Negeri 1 Samudera, Aceh Utara. Menurut dia, persiapan memang

Dosen Unimal Terima Tanda Kehormatan dari Presiden

sudah cukup bagus sehingga Ujian Nasional berlangsung dengan baik. Termasuk dari peserta UN sendiri datang kesekolah tepat waktu. Sementara itu, Kepala SMP Negeri 1 Samudera, Lia Karlia Rosa, dikonfirmasi Rakyat Aceh, mengatakan, hari pertama UN di sekolah berjalan lancar diikuti oleh 216 siswa. Yakni, 116 siswa SMP Negeri 1 Samudera, dan 100 siswa lagi gabungan dari empat sekolah lainnya. Masing-masing, SMP Uswatul Hasanah, SMP 4, SMP Ratu Nahrisyah dan SMP Al-Mubarak. Selain itu, mata pelajaran yang diUNkan, hari pertama Bahasa Indonesia, hari kedua Matematika dan hari ketiga Bahasa Ingris serta hari keempat Ilmu Pengetahuan Alama (IPA). (arm/min)

Hardiknas Bukan Sekedar Kenang Perjuangan LHOKSUKON (RA) - Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) diperingati setiap tanggal 2 Mei bukan sekedar mengenang perjuangan dan jasa besar Ki Hadjar Dewantara sebagai Bapak Pendidikan Indonesia. Namun peringatan ini juga merupakan momentum, sekaligus refleksi dari berbagai upaya yang telah dan sedang dilakukan dalam melaksanakan berbagai program memajukan pendidikan, khususnya mutu pendidikan di Indonesia. Hal itu disampaikan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Prof Mohamad Nasir, dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Bupati Aceh Utara, Muhammad Jamil, pada peringatan Hardiknas di Lapangan Lhoksukon, Selasa (2/5). Sementara tema telah dipilih dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional dilingkungan Perguruan Tinggi kali ini adalah “ Peningkatan Relevansi Pendidikan Tinggi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi,”. “Tema ini dipilih untuk menekankan sekarang ini tibalah saatnya Perguruan Tinggi dalam melaksanakan Tri Dharma Pendidikan Tinggi, agar lebih memperhatikan dampak dari aktivitasnya terhadap pengembangan ekonomi, terutama ekonomi didaerah masing-

masing,”ungkapnya. Dengan kata lain, sebut dia, Perguruan Tinggi lebih dapat memerankan dirinya sebagai agent of economic development di samping agent of education dan agent of research and development. Selain itu, saat ini Kementerian Ristekdikti telah mencanangkan program revitalisasi pendidikan vokasi. Pada tahap awal ada 12 politeknik negeri dan 1 politeknik kesehatan yang mengikuti program revitalisasi tersebut. Revitalisasi mencakup pembangunan kompetensi, restrukturisasi program keahlian dan kurikulum sesuai kebutuhan industry, dan pembangunan infrastruktur fasilitasi industri untuk praktik kerja atau pemagangan bagai mahasiswa dan dosen. Tujuanya jelas, yaitu untuk mengembangkan pendidikan vokasi yang link and match dengan industri. Dengan adanya revitalisasi pendidikan tinggi vokasi ini, diharapkan politeknik dapat menghasilkan tenaga kerja professional dan dapat mendukung 14 Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan pusat-pusat pertumbuhan di seluruh Indonesia. Selain itu,dari pengembangan pendidikan vokasi ini juga diharapkan

jaga dalam situasi dan kondisi apapun. “Prajurit harus selalu menjaga kebugaran dan kesehatan, hal itu demi menunjang tugas seorang prajurit kedepan,” kata komandan Korem 011/ LW Kolonel Inf Agus Firman Yusmono, melalui Kasrem Letkol Inf Shofanudin. Dikatakan, fisik dan mental yang sehat sangat menunjang tugas dan tanggung jawab sebgai Abdi Negara. Kare-

LHOKSEUMAWE(RA) - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo memberikan piagam tanda kehormatan kepada para dosen di Universitas Malikussaleh (Unimal) yang telah mengabdi selama 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun, kemarin. Penyerahan diwakili Rektor Unimal. Prof Dr Apridar SE MSi. “Presiden menganugerahkan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada para dosen telah mengabdi selama 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun,” ujar Rektor Apridar kepada koran ini kemarin, yang mewakili Presiden Joko Widodo menyerahkan tanda kehormatan kepada para dosen Unimal. Penghargaan tersebut ungkap Apridar, diberikan kepada PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945, Negara dan Pemerintah serta dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secra terus menerus paling singkat 10 tahun. “Ini sesuai dengan Pasal 22 peraturan pemerintah Nomor 35 tahun 2010 dan Keppres RI No 35 Tahun 2017,” sebut Rektor Unimal. Sementara salah seorang penerima tanda kehormatan dari Presiden Republik Indonesia, Irma Yurni, Spd.M.Pd, yang merupakan dosen Unimal dengan jabatan Lektor Fakultas Pertanian mengatakan sangat terharu dan berterimaksih atas mendapatkan tanda kehormatan dari Presiden Republik Indonesia. Apalagi piagam tanda kehormatan ini diberikan bertepatan dengan masa tugasnya yang telah mencapai 10 tahun lamanya. “Saya mendapat penghargaan Satyalancana Karya Satya X. Ada juga teman mendapatkan yang sama dan ada juga menerima piagam Satyalancana Karya Satya XX dan Satyalancana Karya Satya XXX,” ungkap wanita ini kepada koran ini kemarin. (msi/min)

Kepengurusan DPC Demokrat Acut Terbentuk

ARMIADI/RAKYAT ACEH

PERINGATI HARDIKNAS: Wakil Bupati Aceh Utara, Muhammad Jamil membacakan sambutan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Prof Mohamad Nasir,pada peringatan Hardiknas di Lapangan Lhoksukon, Selasa (2/5).

dapat menjawab tantangan persaingan pada era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), terutama pada sektor kesehatan, pariwisata, jasa logistik, jasa online, jasa angkutan udara, produk berbasis agro, barang elektronik, perikanan, produk berbasis

karet, tekstil dan pakaian, otomotif dan produk berbasis kayu. Sementara itu, Hardiknas di Lapangan Lhoksukon, diikuti para pejabat dan pegawai di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara. (arm/min)

Binsik Jaga Kebugaran Prajurit LHOKSEUMAWE (RA) – Menjaga kebugaran dan bentuk tubuh ideal, ratusan prajurit TNI jajaran Korem 011 Lilawangsa melaksanakan kegiatan pembinaan fisik (Binsik), berupa Lari jonging rute 5 KM, Selasa (2/5). Kegiatan juga diikuti PNS dilingkungan instansi tersebut, pelaksanaan lari aerobik bertujuan untuk memelihara kemampuan fisik prajurit agar tetap ter-

SUSAHDI/RAKYAT ACEH

TANDA KEHORMATAN: Rektor Unimal mewakili Presiden Republik Indonesia, menyerahkan piagam tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada Dosen Unimal yang telah mengabdi selama 10, 20 dan 30 tahun, Lhokseumawe, Senin (2/5).

na fisik yang kuat serta jiwa yang sehat merupakan modal dasar prajurit dalam melaksanakan tugas demi pengabdian kepada nusa dan bangsa. Sementara lari aerobic diwajibkan setiap dua kali dalam semingu yakni Selasa dan Kamis, merupakan salah satu protap satuan untuk pembinaan satuan yang masuk dalam program kerja satuan dan harus dilaksanakan. “Kare-

na apabila prajurit tidak sehat, maka prajurit tersebut tidak bisa melaksanakan tugas dengan baik. Kegiatan juga bertujuan menjaga kekompakan bagi prajurit,” terangnya. Sementara, amatan dilapangan sebelumnya para prajurit melaksanakan gerakan pemanasan. Hal dimaksud demi menimalisir cidera pada saat lari aerobik berlangsung. (val/arm/min)

ACEH UTARA (RA) - Berakhirnya masa kepengurusan DPC Demokrat Aceh Utara, telah terpilihnya ketua baru. Tim formatur DPC Demokrat Aceh Utara telah membentuk susunan kepengurusan baru, dan telah dikirim ke DPD dilanjutkan kepada DPP Demokrat untuk di SK-kan. Ketua DPC Aceh Utara terpilih, H Tantawi, SIP, pihaknya melalui tim formatur telah menyusun sejumlah nama untuk duduk sebagai pengurus periode 2017 – 2022. Pihaknya kini hanya menunggu SK dari DPP Demokrat untuk melakukan langkah selanjutnya. H. Tantawi SIP, Ketua DPC Meski menunggu SK tuDemokrat Aceh Utara run, namun pihaknya saat ini sudah mulai melakukan persiapan untuk Pemilu tahun 2019. Termasuk mulai memantau dan menyeleksi sejumlah tokoh yang bakal mewakili Partai Demokrat untuk menjadi Caleg. Penilain itu dilakukan bukan hanya untuk Caleg DPRK Aceh Utara, tapi juga untuk Caleg DPRA dari Dapil 5 Aceh. “Kita masih menunggu hasil Rakernas Partai Demokrat yang akan dilaksanakan di NTB. Tetapi saat ini kita sudah mulai mencari kader-kader terbaik serta tokoh masyarakat untuk menjadi Caleg. Oleh karena itu, kepada Tengku, Tokoh dan Toke (3T) yang berniat mencalonkan diri menjadi wakil rakyat, silahkan menemui pengurus DPC Aceh Utara,”terang Tantawi yang juga anggota DPRK Aceh Utara. Selainmencarisosokyangbakalikutdalampestademokrasipada tahun 2019 nanti. Tantawi mengatakan pihaknya kini akan berupayamemberdayakankepengurusandenganbaik. Agarapayang diharapkan nantinya juga akan maksimal.(agt/arm/min)


PENDIDIKAN

8

RABU 3 MEI 2017

ZAINI ABDULLAH, GUBERNUR ACEH

Pendidikan Kejuruan dan Umum Harus Berjalan Seiring G

Apa langkah yang dilakukan Pemerintah Aceh dalam mendorong pengembangan pendidikan vokasional? Saya minta dinas untuk terus mengkaji dan mengembangkan sisi mana saja yang perlu didorong. Kita punya potensi di bidang pertanian, kelautan, kehutanan, industri kreatif. Sektor-sektor ini harus dikuasai oleh generasi Aceh. Kita harus memiliki dunia pendidikan yang mampu membentuk sumber daya manusia unggul, baik dari sisi kualitas maupun profesionalitasnya. Lulusan Aceh harus siap pakai. Ada empat politeknik yang terus bekerja sama dengan Pemerintah Aceh dalam mendidik skil generasi muda Aceh, yaitu Politeknik Aceh, Politeknik Negeri Lhokseumawe, Politeknik Aceh Selatan, dan Politeknik Venezuela.

bagi anak-anak dan santri yang kurang. Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membangun generasi Aceh yang siap bersaing dengan dunia usaha dan pencari kerja global? Selama ini, kita berada di rel yang benar. Saya menginstruksikan kepada Dinas Pendidikan untuk mendorong terus mengembangkan pendidikan yang mampu mendorong generasi Aceh menjadi manusia mandiri dan berjiwa wirausaha. Karena itu, mereka harus memiliki skill. Pendidikan keterampilan ini adalah solusi dalam mengurangi angka pengangguran. Konsep pendidikan Aceh di masa mendatang perlu didorong untuk menempa keterampilan. Kita harus berkaca pada negara-negara maju. Pelajar jangan hanya dibekali teori untuk bersaing dalam pasar kerja. Mereka harus memiliki kompetensi vokasi yang berguna untuk menopang hidup. Termasuk mengintegrasikannya dalam setiap level pendidikan, dari mulai sekolah dasar hingga perguruan tinggi tinggi. Saya kira, generasi Aceh saat ini siap bersaing secara global.

Bagaimana Anda melihat arah pendidikan Aceh di masa mendatang? Pendidikan Aceh di masa mendatang harus mampu mendorong tumbuhnya generasi yang tidak hanya memiliki keterampilan, namun juga memiliki kemandirian dan daya juang tinggi. Di masa mendatang, Aceh tidak hanya berhadapan dengan generasi lain di Indonesia, namun juga dihadapkan pada keberadaan tenaga kerja asing. Pemerintah Aceh menyadari benar tantangan ini dan berupaya untuk terus mendorong kemampuan setiap individu agar benar-benar mampu bersaing di berbagai sektor, terutama yang ada di Aceh.

ENERASI Aceh di masa mendatang dihadapkan dengan persaingan ketat. Tidak hanya dari dalam negeri, mereka juga harus mampu bersaing dengan masyarakat global di dunia yang semakin tak berbatas ini. Tingkat kompetensi yang lebih ketat dan beragam ini mendorong Pemerintah Aceh untuk terus berbenah, mempersiapkan generasi Aceh yang lebih mumpuni. Di lain sisi, Aceh juga masih berkutat dengan angka pengangguran. Meski PHQXQMXNNDQ JUDĂ€ N SHQXUXQDQ KDO LQL tak bisa dipandang sebagai urusan mudah. Seluruh sektor harus bergerak untuk mendorong peningkatan kapasitas generasi produktif di Aceh, terutama di bidang pendidikan. Karena itu, Pemerintah Aceh, melalui Dinas Pendidikan Aceh, terus berusaha mengembangkan kemampuan para peserta didik. Mempersiapkan mereka menjadi generasi yang lebih trampil dan mandiri. Berikut wawancara dengan Gubernur Aceh Zaini Abdullah terkait upaya pemerintah membangun dunia pendidikan yang lebih andal menghadapi pasar bebas.

Pendidikan menjadi hal utama? Ya, pendidikan adalah hal utama dalam pembangunan Aceh. Bahkan Pemerintah Aceh mengalokasikan anggaran besar untuk meningkatkan kualitas dunia pendidikan di Aceh. Ini kita lakukan dengan agar generasi Aceh menikmati pendidikan dengan kualitas standar nasional dan internasional. Ini dilakukan di segala sektor. Termasuk dengan memberikan beasiswa

Pendidikan kejuruan kalah mentereng dengan pendidikan umum, bagaimana menyikapi hal ini? Dikotomi ini memang masih melekat. Hal ini memicu orangtua dan murid memilih sekolah umum karena pros-

KATA MEREKA

Mobile Training untuk SMK

„Mustifa Sebtawaty, Pengusaha Biro Perjalanan

EHUVHUWLÂż NDW \DQJ GLODNVDQDNDQ katkan persentase tenaga kerja secara berkelanjutan sesuai produktif, dan dapat memberikan dengan bidang keahlian masingdampak positif terhadap pembermasing. dayaan SDM di Aceh khususnya “Dengan demikian, program ini lulusan SMK,â€? kata Kepala Dinas akan menjembatani lulusan SMK Pendidikan Aceh Drs Laisani agar lebih mudah memasuki duM.SI. nia kerja sesuai dengan keahlian Laisani menilai, program tersebut juga menawarkan konsep Kepala Dinas Pendidikan Aceh yang dimiliki,â€? kata Laisani. Kepala Bidang Pembinaan kemitraan. Antara SMK dengan Drs Laisani M.SI. SMK Dinas Pendidikan Aceh, dunia usaha dan SMK dengan T Miftahuddin S.Pd M.Pd, sejak beroperasi dunia industri. Ini disebut Laisani sebagai wuresmi 8 April 2017, MTU dapat menjembatani jud kesadaran kedua belah pihak dalam mekesenjangan alat yang dialami sejumlah sekomainkan peranan good business di kawasan lah. MTU ini terdiri dari tiga unit truk boks yang ASEAN. Wujud kemitraan tersebut dapat dilihat meliputi unit kejuruan teknologi informasi, listrik dari terjalinnya hubungan kerja sama penyeelektronika, dan teknik sepeda motor. lenggaraan pendidikan dan training professional

D

ALAM meningkatkan kompetensi lulusan SMK, Aceh menghadapi tantangan infrastruktur. Banyak sekolah tidak memiliki kelengkapan peralatan praktik. Untuk itulah, sejak 2005, saat sekolah-sekolah tersebut masih berada di bawah kewenangan pemerintah kabupaten dan kota, Dinas Pendidikan Aceh menyediakan fasilitas pelatihan bergerak yang disebut MTU (mobile training unit). Tidak semata berkaitan dengan tantangan MEA, program yang diselenggarakan oleh Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan Aceh ini juga dimaksudkan sebagai salah satu usaha dalam menjawab persoalan krisis tenaga kerja terampil yang menjadi kebutuhan pasar kerja selama ini. “Selain itu, program ini nantinya akan mening-

Menjadi Insan Terampil dan Berdaya Saing

“

“Semoga dengan adanya kunjungan ini, bisa terjalin kerja sama yang baik di bidang pendidikan antara Universitas Rhode Island dengan SMKN 1 Banda Aceh,� kata Kepala SMKN 1 Banda Aceh Salma S.pd, beberapa waktu lalu. Sebagai sekolah yang diharapkan dapat menghasilkan para generasi muda yang terampil dan mandiri, SMK terus berbenah. Salah satunya adalah dengan meningkatkan kapasitas tenaga pendidik. Apalagi, lulusan sekolah ini diharapkan dapat segera mengisi ceruk dunia kerja dan wirausaha yang masih terbuka lebar, terutama di Aceh. Gubernur Aceh Zaini Abdullah mengatakan SMK adalah salah satu cara membangun Aceh. Di sini, generasi muda Aceh dipersiapkan dengan baik untuk mandiri. Selama menjalani masa pendidikan, Zaini berharap para pengajar SMK dapat menumbuhkan semangat kewirausahaan siswa. Pendidikan keterampilan ini adalah solusi dalam mengurangi angka pengangguran. “Konsep pendidikan Aceh di masa mendatang perlu didorong untuk menempa keterampilan. Kita harus berkaca pada negara-negara maju. Pelajar jangan hanya dibekali teori untuk bersaing dalam pasar kerja. Mereka harus memiliki kompetensi vokasi yang berguna untuk menopang

Konsep pendidikan Aceh di masa mendatang perlu didorong untuk menempa keterampilan. Kita harus berkaca pada negara-negara maju. Pelajar harus dibekali teori untuk bersaing dalam pasar kerja dan pentingnya menjaga sikap.

“Kehadiran dua tamu di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Banda Aceh itu benar-benar dimanfaatkan para pelajar untuk berdiskusi. Mereka bertanya dan berdiskusi dengan dua tamu asal Alan Shawn Feinstein Collage of Education dan Professional Studies. Ini adalah fakultas ilmu keguruan dan pendidikan di negara bagian terkecil di Amerika Serikat; Rhode Island. Dua tamu itu adalah Profesor Chatleen dan Theresa. Mereka adalah dosen di fakultas itu. Kedatangan mereka ke SMKN 1 Banda Aceh, akhir April 2017, untuk berdiskusi dengan para guru dan mengamati proses belajar mengajar di sekolah tersebut. Kesempatan ini digunakan juga oleh para guru untuk meminta pendapat kepada dua guru tamu itu untuk meningkatkan pengetahuan dan berbagi pengalaman dalam mengajar.

Kepala Dinas Pendidikan Aceh Drs Laisani M.Si saat meninjau operasional MTU pada salah satu SMK.

Kemudian, unit pelatihan bergerak motor tempel, teknik kendaraan ringan, pengelasan, konstruksi kayu, meubel, teknologi batu, dan beton plambing. Truk dilengkapi dengan alat perbengkelan untuk mendukung praktik pelajar SMK yang sekolahnya belum memiliki ruang alat praktikum yang standar. Di tahap awal, Dinas Pendidikan Aceh mengoperasikan tiga MTU pada 30 SMK di Aceh. Operasional setiap MTU pada masing-masing SMK menghabiskan waktu selama 13 hari. Setelah itu, truk bergerak ke SMK lain. Setiap unit truk dilengkapi instruktur dan pengajar. Mereka siap melatih pelajar SMK untuk praktik dan belajar. “Masyarakat yang berkeinginan belajar di unit pelatihan ini pun bisa memanfaatkannya,� kata Miftahuddin.(***)

hidup,� kata Zaini. Karena itu, Zaini meminta Dinas Pendidikan Aceh, sebagai motor penggerak, mengintegrasikan hal ini dalam setiap level pendidikan, dari mulai sekolah dasar hingga perguruan tinggi tinggi. Zaini membantah anggapan yang menuding generasi Aceh tidak cakap. Dalam berbagai kesempatan, baik secara nasional maupun internasional, Zaini kerap berjumpa dengan anak-anak Aceh yang menduduki posisi-posisi penting, baik mereka yang bekerja sendiri ataupun di perusahaan-perusahaan multinasional. Zaini juga mendorong agar Dinas Pendidikan Aceh terus mengkaji dan mengembangkan jurusan dan metode pendidikan untuk menggarap potensi sumber daya Aceh. Seperti di bidang pertanian, kelautan, kehutanan, industri kreatif. Di masa mendatang, kata Zaini, sektor-sektor ini harus dikuasai oleh generasi Aceh. “Kita harus memiliki dunia pendidikan yang mampu membentuk sumber daya manusia unggul, baik dari sisi kualitas maupun profesionalitasnya. Lulusan sekolah dan universitas di Aceh harus siap pakai,� kata dia. Kepala Dinas Pendidikan Aceh Drs Laisani M.SI mengatakan pihaknya tertantang untuk menyiapkan angkatan kerja Aceh yang siap menyambut pasar bebas Asia Tenggara, atau juga dikenal dengan istilah Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) atau ASEAN Economic Community. Menurut dia, pembentukan pasar tunggal di kawasan ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing ASEAN sehingga memiliki posisi tawar yang lebih baik untuk menggaet investasi saat berhadapan dengan Cina dan India. “Penanaman modal asing sangat dibutuhkan dalam rangka membuka lapangan kerja sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan. Hal ini harus disikapi dengan langkah cerdas dan terukur. Dengan demikian, kita dapat mengambil keuntungan dari keberadaan MEA,� kata Laisani. Kebijakan MEA memungkinkan satu negara di kawasan ASEAN menjual barang atau jasa dengan mudah ke seluruh negara di kawasan Asia Tenggara. Hal ini membuka kompetisi, termasuk bagi Aceh, terutama dalam menjawab kebutuhan tenaga kerja profesional kelas menengah yang meningkat 22 persen atau sekitar 38 juta. Untuk menjawab tantangan itu, kata Laisani, lima kementerian menandatangani nota kesepahaman untuk mempersiapkan tenaga kerja profesional kelas menengah. Penandatanganan ini, kata

dia, dilakukan oleh Menteri Riset dan Pendidikan Tinggi, Menteri Tenaga Kerja, Menteri Perindustrian, Menteri BUMN, dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Kesepahaman ini melingkupi pengembangan pendidikan kejuruan berbasis kompetensi yang tepat sasaran dengan industri. Tidak hanya itu, juga dilakukan perjanjian kerja sama antara SMK dengan perusahaan atau industri sebagai langkah konkret sasaran tepat guna antara keduanya. Dengan demikian, industri juga dilibatkan dalam pengembangan SMK. Siswa-siswa yang bersekolah di SMK diharapkan mempunyai kemampuan serta keahlian khusus, sehingga saat mereka selesai menjalani pendidikan, mereka tidak harus melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi karena para siswa siap bekerja. “Bahkan Presiden Joko Widodo memprioritaskan untuk membuka empat jurusan tambahan, yaitu kelautan, pertanian dan ketahanan pangan, industri kreatif, serta pariwisata. “Dinas Pendidikan Aceh meningkatkan kerja sama dengan dunia usaha dan dunia industri.� Menurut Laisani, kebijakan-kebijakan yang berlaku dalam era MEA, seperti penghapusan hambatan bersifat non-tarif dan kebijakan satu pintu (elimination of non-tariff barriers and single window) mengakibatkan tenaga kerja dari luar negeri akan lebih mudah bermigrasi ke Indonesia. Tenaga kerja asing berskill di atas kemampuan SDM Indonesia, tentu akan mendapat peluang besar di perusahaan Indonesia. Karena itu, Laisani berharap generasi Aceh dapat bersaing secara terbuka. Oleh sebab itu, lanjut Laisani, yang diprioritaskan saat ini adalah kebijakan meningkatkan potensi yang kita miliki. Salah satunya memberdayakan SMK, memotivasi mereka supaya terus berinovasi dalam pengembangan program-program berkualitas. Sehingga, SMK diharapkan dapat mencetak SDM andal yang mampu berkompetisi di era MEA, bahkan bisa menembus pasar kerja di tingkat regional maupun internasional. Posisi SMK dalam penyiapan tenaga skill menengah di kancah MEA lebih menjadi sorotan dibandingkan sekolah menengah non-kejuruan. Ini disebabkan konsep fundamental dan visi misi SMK itu sendiri yang unik dibandingkan sekolah menengah non-kejuruan. Kurikulum SMK terus mengikuti perkembangan pasar kerja. Akan tetapi, Laisani juga mengingatkan agar lulusan SMK tidak sekadar memiliki keahlian, namun juga fasih berbahasa asing. (***)

26 8

9 10 11 23 24 25 26 7 8 Oktober Nov...

6 7

23 9

8 24

10

8 9

25 22

7

* Tanggal 27 Mai hingga 7 Juli 2017 memasuki bulan suci ramadhan dan hari raya Idul fitri, semua truk stanby di Home Base Truk MTU * Tanggal 24 Agustus hingga 08 September 2017 hari raya Idul Adha, semua truk stanby di Home Base * Tanggal 08 November 2017 Kembali Ke Home Base

24 10

10 22

9 9

26 23

23

8 25

11

24 10

10 7

S

ebagai salah satu praktisi pariwisata, Eva--sapaan Mustifa Sebtawaty--berharap Dinas Pendidikan Aceh terus mendorong tumbuhnya tenaga kerja yang tidak hanya memiliki skill. Tenaga kerja Aceh, kata dia, harus juga memiliki atitude yang baik. Dalam dunia usaha, sikap adalah salah satu kunci keberhasilan seseorang dalam berusaha. Menurut Eva, tenaga kerja Aceh sebenarnya tidak kalah dengan tenaga kerja dari daerah lain. Namun banyak angkatan kerja Aceh yang tidak memiliki sikap sesuai dengan kebutuhan industri. Di bidang pariwisata, misalnya, sikap adalah hal penting yang dapat menjadikan wisatawan, terutama dari negara lain, kembali datang ke Aceh. Eva berharap pemahaman ini dapat diberikan kepada para pelajar SMK, terutama yang berhubungan langsung dengan dunia pariwisata. Eva hakkulyakin, hal ini akan menjadikan lulusan SMK dapat lebih diterima di dunia kerja yang terus meningkat persaingannya. (***) „Yasni Marjaya, Guru SMK Negeri 2 Banda Aceh

Jumlah MTU Harus Ditambah

M

obile Training Unit (MTU) yang diselenggarakan oleh Bidang Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Dinas Pendidikan Aceh ini tidak berhubungan langsung dengan SMK negeri 2 Banda Aceh. Sebab SMK Negeri Banda Aceh memiliki sarana dan kelengkapan peralatan praktik. Kelebihan kendaraan ini adalah praktis dan dapat digunakan di banyak tempat. Keberadaannya tentu memudahkan para pelajar untuk lebih memahami program pendidikan yang mereka tempuh. Jika memungkinkan, durasi kedatangan MTU ke sekolah-sekolah harus ditingkatkan dari jadwal yang ada selama ini. Kendaraan ini adalah solusi singkat yang dibutuhkan untuk seluruh sekolah di Aceh. Semakin banyak MTU, semakin besar kesempatan siswa-siswi SMK mendapatkan pelajaran praktik. (***) „Nurul Isna, Siswi Kelas XI TKJ, SMK Negeri 2 Banda Aceh

MTU Sarana Praktik

B

agi para pelajar Sekolah Menengah Kejuruan, praktik adalah hal utama. Ini adalah cara melatih dan mengasah keterampilan. Praktik adalah sarana bagi siswa dan siswi untuk mempersiapkan diri sebelum terjun langsung ke dunia pekerjaan setelah lulus nanti. Saat ini lulusan SMK dituntut harus memiliki keahlian-keahlian yang sesuai dengan bidangnya. Keberadaan Mobil Training Unit (MTU) yang disediakan oleh Dinas Pendidikan Aceh tentu memberikan nilai lebih. Terutama bagi murid di sekolah-sekolah yang belum memiliki tempat praktik yang memadai. Ini adalah fasilitas yang harus dimanfaatkan oleh seluruh pelajar dalam mendukung pendidikan. (***) „Ridwan Juned, Orang Tua Muhammad Razi, Siswa SMK 5 Banda Aceh

Untung Bersekolah di SMK

T

ak sedikit pun keraguan muncul di hati saya memasukkan anak ke sekolah kejuruan. Karena dalam 10 tahun terakhir ini, terlihat perubahan besar di dunia pendidikan dan dunia kerja sangat bertumpu skill. Dan inilah kelebihan bersekolah di SMK. Di sini, sejak awal menerima pendidikan, mereka diajarkan untuk langsung berpraktik. Dengan demikian, anak-anak tidak lagi canggung saat memasuki dunia kerja. Banyak cerita keberhasilan pelajar SMK setelah tamat. (***)

Rabu

Selasa

Rabu

Kamis

Selasa

Rabu

Senin

Senin

Selasa

Minggu

Senin

9 10 23 24 9 10 11 23 24 25 Agustus September

Selasa

Minggu

Senin

Sabtu

Sabtu

Minggu

Rabu

Kamis

Rabu

Kamis

Selasa

Rabu

Senin

Senin

Selasa

Minggu

Senin

Selasa

Sabtu

Selasa

Rabu

Senin

Selasa

Senin

Sabtu

Senin

Selasa

Minggu

Senin

8

Sabtu

Jum'at

Minggu

9 10 22 23 8 10 11 23 24 25 26 7 Mai Juli

Senin

8

Senin

9 10 22 23 24 25 7 April

Jum'at

7

Rabu

6

Kamis

13 14 15 16 17 20 20 5 Maret 13 14 15 16 17 20 20 5

Selasa

Rabu

Ferifikasi Sekolah SMK pelaksana kegiatan MTU Pemberitahuan Sekolah Pelaksana Kegiatan Pendaftaran Peserta MTU Batas Pendaftaran Peserta MTU Permintaan Dispensasi Instruktur Batas Penerimaan Dispensasi Instruktur Persiapan Moving Surat Keputusan Ops MTU Meting Pelaksana Kegiatan Moving Set-Up Pembukaan Training Kegiatan Training / Penutupan Kembali ke Home Base

Kamis

TANGGAL 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

seSenin

KEGIATAN

Selain Skill, Sikap Juga Penting

„Indra Jaya, Komite SMK Negeri 2 Banda Aceh

JADWAL OPERASIONAL MTU-DPA : FEBRUARI - NOVEMBER 2017 (TENTATIVE)

NO

pek masa depannya yang lebih terbuka. Karena itu, ke depan, kita harus mampu mendorong keterampilan dan ilmu pengetahuan berjalan sejajar. Karena untuk memiliki keterampilan tinggi dibutuhkan pengetahuan yang tinggi pula. Tentu ini membutuhkan investasi yang mahal, terutama dari sisi pendidik. (***)

23

24 10

26 23

24

9 26

11

25 11

8

26 23

7 8

70:30

S

ekolah Menengah Kejuruan adalah pembeda. Karena itu SMK harus mempersiapkan siswanya untuk dapat memiliki keahlian pada bidang yang dipelajarinya. Sekolah ini juga dituntut untuk dapat meluluskan sumber daya manusia berkualitas, sesuai dengan kebutuhan dunia kerja. Setiap sekolah SMK seharusnya memiliki fasilitas memadai untuk keperluan praktik. Jika diperlukan, pemberian materi cukup 30 persen saja, sedangkan praktik 70 persen. Keberadaan Mobile Training Unit (MTU) ini tentu memberikan keuntungan bagi siswa, terutama di sekolah yang tidak memiliki sarana lengkap. Truk bergerak itu harus menyasar semua SMK di Aceh. (***)


METROPOLIS

RABU 3 MEI 2017

9

www.harianrakyataceh.com

Disdik Gelar Bimtek Penyusunan RKAS Online

HENDRI/RAKYAT ACEH

CAT BAJU: Siswa SMKN 2 Banda Aceh mengecat baju sekolah mereka, meskipun belum keluar pengumuman kelulusan, Banda Aceh, Selasa (2/5).

BANDA ACEH (RA) - Dinas Pendidikan (Disdik) Aceh gelar bimbingan teknis sistem informasi rencana dan evaluasi anggaran pendidikan (Penyusunan RKAS Online dan Penatausahaan Keuangan Sekolah) selama tiga hari, dari tanggal 1 - 3 Mei 2017 di Hotel Permata Hati Banda Aceh. Kegiatan ini dibuka oleh Sekrataris Dinas Pendididkan Aceh, Muslem, S.Ag, M.Pd mewakili Kadis Pendidikan Aceh. Ketua Panitia Pelaksana Chaidir, SE, MM melaporkan, peserta yang mengikuti pelatihan ini berjumlah 150 orang dari 75 sekolah terpilih untuk setiap tahapnya, dari setiap sekolah tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah dan Bendaharawan Dana BOS.

Sekdis Pendidikan Aceh, Muslem dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai gagasan untuk mempermudah dan membantu sekolah dalam menyusun Anggaran Kegiatan yang ada dalam Sekolah secara terperinci, dokumentasi pencatatan anggaran sekolah dan syarat pencairan pengajuan anggaran sekolah atau Dana Bos. Adapun hasil yang diharapkan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk menghasilkan RKAS yang baik dari setiap sekolah, menghasilkan data yang valid dalam setiap RKAS, transparansi kegiatan sekolah, memudahkan pengajuan anggaran sekolah serta berkembangnya sistem aplikasi anggran online. (rif)

Antisipasi Komoditas Jelang Ramadhan “Tentunya kita harus antisipasi ini jelang bulan ramadhan, kita tidak berharap deflasi terus menerus, kasihan juga misalnya para nelayan karena banyak harga ikan yang turun dan juga harga beras,” Wahyudin Kepala BPS Aceh

Harga Daging Sapi Diprediksi Naik BANDA ACEH (RA) - Badan Pusat Statistik (BPS) provinsi Aceh merilis, bulan April 2017 secara agregat Aceh mengalami deflasi sebesar 0,33 persen. Hal ini terjadi karena penurunan indeks harga konsumen di tiga daerah pada bulan tersebut, yakni di Kota Banda Aceh -0,10 persen, Kota Meulaboh sebesar -0,52 persen, dan Lhokseumawe sebesar -0,68 persen. Rakyat Aceh menghimpun, secara keseluruhan Aceh sudah tiga kali mengalami

deflasi, pada bulan Februari alami deflasi sebesar -0,08 persen, bulan Maret deflasi sebesar -0,51 persen dan bulan April -0,33 persen. “Tentunya kita harus antisipasi ini jelang bulan ramadhan, kita tidak berharap deflasi terus menerus, kasihan juga misalnya para nelayan karena banyak harga ikan yang turun dan juga harga beras,” kata kepala BPS Aceh, Wahyudin di gedung BPS Aceh, Selasa (2/5). Dari 246 jenis barang dan jasa yang mengalami perubahan harga untuk Kota Provinsi Aceh di bulan April 2017, 122 jenis barang dan jasa menunjukkan adanya

penurunan harga dan 124 jenis barang dan jasa mengalami kenaikan harga. Beberapa komoditas di Provinsi Aceh yang mengalami kenaikan harga pada bulan April 2017 antara lain adalah Tarif Listrik dengan andil sebesar 0,2101 persen, Angkutan Udara sebesar 0,0887 persen, Nasi Dengan Lauk sebesar 0,0793 persen, Jeruk sebesar 0,0338 persen, Emas Perhiasan sebesar 0,0268 persen, Tarip Pulsa Ponsel sebesar 0,0201 persen, dan lkan Goreng sebesar 0,0168 persen. Ia menjelaskan beberapa komoditas yang mengalami penurunan harga antara

lain adalah Daging Ayam Ras dengan andil sebesar -0,1916 persen, Beras sebesar 0,1153 persen, Udang Basah sebesar 0,1072 persen, Tongkol/ambu ambu sebesar -0,0644 persen, Pepaya sebesar -0,0515 persen, dan Cabai Rawit sebesar -0,0462 persen. Meski terjadi deflasi, Wahyudin berujar mendekati bulan ramadhan yang akan jatuh akhir Mei mendatang beberapa komoditas makanan diprediksi akan terjadi lonjakan harga, apalagi di Aceh juga ada

Baca ANTISIPASI Hal 10

Ekspor Aceh Mulai Meningkat

FOR RAKYAT ACEH

BIMTEK: Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh bersama peningkatan mutu layanan BNNK dan Bidang Rehabilitasi, Seksi Penguatan Lembaga Rehabilitasi (LRIP) melaksanakan Bimbingan Teknis se-Aceh di Banda Aceh, Selasa (2/5).

Bimtek BNNP Aceh

Tingkatkan Layanan BNNK dan Rehabilitasi BANDA ACEH (RA) - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh bersama Peningkatan mutu layanan BNNK dan Bidang Rehabilitasi, Seksi Penguatan Lembaga Rehabilitasi (LRIP) melaksanakan Bimbingan Teknis se - Aceh di Banda Aceh, Selasa (2/5). Acara ini berlangsung di Hotel Grand Aceh selama dua hari, 2-3 Mei 2017 dengan jumlah peserta sebanyak 20 orang dari BNNK se-Aceh. kegiatan ini dihadiri Kepala BNNP Aceh Brigjen Pol. Drs. Eldy Azwar,

www.harianrakyataceh.com

S.H., M.A.P, Kabid Rehabilitasi BNNP Aceh Sulaiman, S.Sos.S.Kep.M.Kes. Kepala BNNP Aceh, mengatakan ia sangat memahami bahwa rehabilitasi memiliki arti yang sangat penting dalam memulihkan korban penyalahguna narkoba, Ini juga merupakan upaya pemerintah dalam menyelamatkan generasi bangsa dari pengaruh buruk narkoba, sehingga dapat dikatakan peran rehabilitasi sangat menentu

Baca TINGKATKAN Hal 10

BANDA ACEH (RA) - Ekspor komoditi asal Aceh bulan Maret 2017 sebesar 6.721.284 USD atau mengalami peningkatan sebesar 79,18 persen dibandingkan Februari 2017 sebesar 3.751.046 USD. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, Wahyudin mengatakan ekspor tersebut dilakukan lewat jalur Aceh meliputi bahan bakar mineral, bahan kimia organik, ikan dan udang. Tidak ada komoditi migas yang diekspor pada bulan Maret. Persentase total ekspor komoditi asal Aceh yang diekspor melalui provinsi lain pada Maret 2017 sebesar 50,2 persen. Ekspor tersebut dilakukan lewat pelabuhan di Sumatera Utara dan DKI Jakarta. “Intinya sekarang ekspor komoditi asal Aceh melalui pelabuhan di sini (Aceh) sudah mulai berkembang, kalau sebelumnya kan perbandingan 40% dari Aceh 60% luar Aceh,” kata Wahyudin. Ia menegaskan andil ekspor Aceh lewat pelabuhan lokal harus ditingkatkan agar masyarakat dapat bekerja maksimal dan mengurangi angka pengangguran. Akan tetapi ia meminta regulasi harga bongkar muat di pelabuhan agar disetarakan. “Kita harap ekspor komoditi Aceh itu harus dikirim dari Aceh sehingga ada nilai tambahnya buat kita gitu lho. Jadi pelabuhan kita bisa berkembang, tenaga kerja bisa

Baca EKSPOR Hal 10

ISHAK/RAKYAT ACEH

WEFIE BERSAMA: Walikota Banda Aceh, Illiza Saaddudin Djamal wefie bersama anakanak marching band usai acara Hardiknas di lapangan, Blang Padang, Banda Aceh, Selasa (2/5).

Persoalan Moralitas Butuh Perhatian Khusus BANDA ACEH (RA) - Persoalan moralitas, yang cukup serius di negeri ini harus mendapatkan perhatian khusus. Hal itu disampaikan Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, pada upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional 2017 di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Selasa (2/4). “Pendidikan karakter harus menjadi perhatian di hari pendidikan nasional ini,” kata Wali Kota Banda Aceh. Ia mengatakan keberhasilan pendidik dalam mendidik anak didiknya adalah, saat anak didik itu mampu memanusiakan manusia lewat akhlakul karimah.

“Pertama kita mengucapkan selamat hari pendidikan nasional, ya mudahmudahan generasi ini, anak-anak kita orang tua, semua memiliki kesadaran bagaimana mendidik anak yang sesungguhnya, karena memang kualitas pendidikan itu ditentukan oleh hasil pendidikan itu sendiri,” kata Illiza. Menurutnya pendidikan karakter harus bisa lahir dari metodologi sistem pendidikan dan mendapatkan perhatian khusus guna memberikan evaluasi untuk sistem pendidikan mana yang lebih cocok untuk

Baca PERSOALAN ... Hal 10

metro aceh @gmail.com


KOTA MADANI

10

RABU 3 MEI 2017

Ekspor Aceh Mulai Meningkat Sambungan dari hal 9

dipakai,” ujarnya saat diwawancarai. Terdapat tiga negara terbesar tujuan komoditi Aceh yang diekspor, diantaranya India (3.260.435 USD), Tiongkok (1.030.215 USD), dan Vietnam (776.629). Sementara nilai impor Provinsi Aceh pada bulan Maret 2017 tercatat sebesar 449.705 USD, nilai ini mengalami penurunan sebesar 52,08 persen dibandingkan bulan Februari. Apabila dibandingkan dengan nilai impor pada bulan Maret 2016 juga menunjukkan penurunan sebesar 71,28 persen. Impor barang tersebut berasal dari tiga negara penyumbang terbesar yakni Malaysia (218.730 USD), Thailand (155.400 USD), dan Tiongkok (74.000 USD). (rad/rif)

Persoalan Moralitas Butuh Perhatian Khusus Sambungan dari hal 9

peserta didik. “Peserta didik yang terdidik dengan baik, akan bisa menerapkan ilmunya dalam kehidupan nyata, sehingga dia tahu siapa dirinya, dia mau kemana, dan tentunya akhirat menjadi tujuannya,” sambung Illiza. Ia juga mengucapkan selamat hari Pendidikan Nasional kepada seluruh masyarakat Aceh. “Semoga pendidikan Aceh kita harapakan semakin bermutu dengan peningkatan kualitas pendidikan karakter di sekolah,” harap Wali Kota Banda Aceh. (mag-77/rif)

Sambungan dari hal 9

ZULKARNAINI/RAKYAT ACEH

HIBURAN RAKYAT: Peserta menarik layangan pada lomba Geulayang Tunang antar gampong di Desa Naga Umbang, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, Senin (2/5). Perlombaan yang dilaksanakan dalam rangka mempererat silaturahmi antar gampong ini diikuti 30 peserta dari Mukim Kueh, Lhoknga, Aceh Besar.

408 Madrasah Tsanawiyah Gelar UN BANDA ACEH (RA) - Sebanyak 26.675 siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah (MTs) dari 408 Madrasah di seluruh Aceh mengikuti Ujian Nasional tahun 2017, Selasa (2/5). Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh, saat meninjau pelaksaan UN SMP/MTS bersama Sekda Aceh, Dermawan dan Kadis Pendidikan Aceh Laisani, di MTsN 4 Banda Aceh. “Berdasarkan data yang terhimpun, jumlah total Pelaksana UN tahun ini adalah 408 Madrasah, baik MTs Negeri maupun Swasta dengan

jumlah peserta seluruhnya 26.675 siswa,” ujar M. Daud Pakeh. Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa Pelaksanaan Ujian Nasional jenjang MTs/SMP tahun 2017 dilaksanakan dengan dua metode, yaitu Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan Ujian Nasional Kertas dan Pensil (UNKP), dimulai sejak 2 s.d 4 Mei dan 8 Mei 2017. Daud Pakeh juga menjelaskan pada tahun ini 96 Madrasah Tsanawiyah di Aceh mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer dengan jumlah peserta 4.721 siswa, dan sisanya 312 Madrasah melaksanakan Ujian Na-

sional Kertas Pensil (UNKP) dengan jumlah peserta ujian 20.954 siswa. “Pelaksana UNBK tingkat MTs tahun 2017 di Provinsi Aceh mencapai 39%, selebihnya menggunakan metode UNKP,” ujar Kakanwil. Dalam kesempatan tersebut Kakanwil mengajak Masyarakat luas, khususnya guru, murid serta orang tua untuk menyukseskan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang berintegritas dan jujur. “Laksanakan UN secara jujur, kita bukan mencari nilai tinggi, tapi manusia jujur pemimpin bangsa masa depan,” ujar Kakanwil. Sementara itu, Kepala Bidang Pen-

didikan Madrasah Kanwil Kemenag Aceh, Muntasyir, mengatakan, untuk memastikan pelaksanaan Ujian Nasional berjalan secara jujur telah menurunkan tim dari Kanwil Kemenag Aceh ke seluruh Kabupaten/ Kota. Ia juga mengatakan, bahwa Kakanwil Kemenag Aceh, akan memberikan sanksi tegas apabila terdapat Madrasah yang tidak jujur dalam pelaksanaan UN. “Kakanwil berkomitmen akan mencopot Kepala Madrasah yang ikut membantu kecurangan dalam pelaksanaan UN tahun ini,” demikian Muntasyir. (adi/rif)

Pendidikan Karakter RAKAN

Warnai Peringatan Hardiknas HENDRI/RAKYAT ACEH

BUAYA MATI: Petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh menguburkan buaya jantan berbobot 800 kilogram dengan panjang panjang sekitar 4,96 meter mati karena infeksi luka dalam mulutnya, Banda Aceh, Selasa (2/5).

Hilang Nafsu Makan

Buaya dari Singkil Mati BANDA ACEH (RA) – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh mengubur seekor buaya Jantan berbobot 800 kilogram dengan panjang sekitar 4,96 meter. Kepala BKSDA Aceh, Sapto Aji Prabowo, mengatakan, dari hasil pemeriksaan dokter, buaya tersebut mati karena infeksi luka di dalam mulutnya. “Buaya ini kita lihat tidak bergerak lagi, kemaren -Senin (1/ 5) pagi kita datangkan dokter untuk pastikan apakah buaya ini masih hidup atau sudah mati, dari hasil pemeriksaan telah mati,” sebut Sapto, Selasa (2/5). Dikatakannya, Buaya ini mengalami Iinfeksi karena mata pancing yang digunakan untuk menangkap buaya ini terlalu besar, sehingga menyebab mulut buaya luka parah. “Di sini dia kehilangan nafsu makan. Kita paksa suapin sudah,” katanya. Menurut Sapto, bedasarkan pengalaman penanganan buaya, memang buaya yang tertangkap karena terjerat mata pancing sangat rendah kemungkinannya bisa bertahan hidup. Buaya ini ditangkap warga Rantau Gedang, Kabupaten Aceh Singkil, dengan cara tak biasa. Mereka menangkapnya dengan menggunakan pancing dan sebagai umpan, ditaruh bebek. Mata pancingnya pun terbuat dari besi ukuran 10. Anehnya lagi saat BKSDA Aceh hendak mengambil buaya tersebut, warga sempat meminta BKSDA membayar ganti rugi sebesar Rp5 juta. Penangkapan buaya ini dilakukan warga Sabtu 8 April 2017 lalu. Kemudian Ahad (9/4) diketahui tim dan ketika tim BKSDA tiba di lokasi, masih ada mata pancing di kerongkongan buaya tersebut. Pada hari itu buaya ini langsung dievakuasi ke kantor BKSDA Aceh di Banda Aceh tanggal 12 April 2017, sejak itu buaya ini dikarantina di BKSDA Aceh. (ibi/rif)

BANDA ACEH (RA) - Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, Rumah Karakter dan Kreatifitas Anak Aceh (RAKAN) menyelenggarakan lomba mewarnai untuk anak PAUD dan SD se Kota Banda Aceh. Acara bertemakan Gebyar Ceria Rakan Aceh itu berlangsung di Taman Sari, Ahad (30/4). “Kami ingin anak-anak PAUD dan SD juga turut merasakan kemeriahan pesta Hari Pendidikan Nasional ini,” Kata Endi, Ketua Komunitas RAKAN kepada Rakyat Aceh. Perlombaan mewarnai itu tak sekedar ajang per-

lombaan biasa. RAKAN dengan konsep pendidikan karakternya, mengajak anak-anak dari beberapa sekolah itu untuk mendengarkan dongeng soal kesabaran, sebelum akhirnya mereka mewarnai. “Kegiatan ini berbeda karena kami menyelipkan edukasi dan mengutamakan kegembiraan anak-anak dalam mengikuti perlombaan. Karena biasanya setiap lomba pasti agak menegangkan.” Katanya. Peserta lomba diajak untuk senam pingguin terlebih dahulu. Setelah mereka agak akrab dengan teman-teman baru

mereka usai senam, baru anak-anak itu siap mendengarkan cerita dari Dinda, sang pendongeng RAKAN. Kegiatan yang sederhana namun memberi kesan kepada anak-anak PAUD dan SD itu membuat RAKAN merasa tak berkecil hati dengan 30 peserta yang meramaikan Gebyar Ceria itu. Karena sejak awal, terang Endi dan Dinda, yang mereka utamakan adalah pesan untuk fun dalam rangka pesta pendidikan itu tersampaikan. Lia, orang tua yang mengikutsertakan anaknya dalam perlombaan itu mengetakan, ia apresiasi terhadap

kegiatan yang digelar RAKAN. “Biasa hari Minggu, anak-anak hanya di rumah. Kegiatan hari ini berbeda dengan lomba biasanya, karena mereka senang karena ada senamnya dulu,” ujar ibu tiga anak itu. RAKAN yang berdiri sejak 2015 itu, sudah banyak menyelenggarakan kegiatan bersifat volunteer di beberapa gampong di Banda Aceh. Acara Gebyar Ceria RAKAN Aceh ini pun bagian dari program volunteer mereka untuk memberikan kesan lomba yang ceria kepada anak-anak Aceh. (mag-77/rif)

Tingkatkan Layanan BNNK dan Rehabilitasi Sambungan dari hal 9

kan bagi negara memulihkan generasi yang sudah dirusak oleh narkoba. Karena itu, penguatan Lembaga Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional melalui Bidang Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional Provinsi Aceh sangat penting dalam rangka memberi layanan rehabili-

tasi yang baik kepada masyarakat telah berupaya meningkatkan mutu layanan, baik secara sistem maupun sumber daya manusia yang berkecimpung secara langsung dengan dunia adiksi. Dengan adanya bimbingan teknis ini diharapkan para petugas layanan yang ada di BNNK dan lembaga rehabilitasi instansi pemerintah yang menjalankan rehabilitasi se-Aceh

Antisipasi Komoditas Jelang Ramadhan Sambungan dari hal 9

tradisi meugang di masyarakat jelang ramadhan. “Harga daging sapi pasti naik karena ada tradisi meugang menjelang puasa dan lebaran. Ini akan berpengaruh terhadap inflasi kita,” tuturnya. Selain itu, Wahyudin menargetkan secara keseluruhan inflasi di Aceh tidak terjadi melebihi 4 persen di tahun 2017. Hal ini agar pertumbuhan ekonomi masyarakat lebih tinggi dari inflasi yang terjadi. “Kalau kita lihat perkembangan ekonomi Aceh tahun 2016 secara keseluruhan dengan migas sebesar 3,31 persen. Sementara inflasi sebesar 3,95 persen, ini artinya pertumbuhan ekonomi masyarakat lebih rendah,” ujarnya. (rad/rif)

dapat mengoptimalkan layanan berkesinambungan untuk pemulihan para korban penyalahgunaan narkoba. “Saya mengharapkan dengan Bimtek ini dapat mengoptimalkan layanan rehabilitasi sebagaimana tujuan Peningkatan Mutu Layanan BNNK dan Lembaga Rehabilitasi Instansi Pemerintah (LRIP) ini,” ujarnya. Kepada para peserta diminta ko-

mitmennya dan sekaligus mendukung upaya pemulihan korban penyalahguna narkoba tersebut secara ikhlas dan konsisten. Ketua Panitia dr. Denny yang juga Kasie Penguatan Lembaga Rehabilitasi menyampaikan tujuan dari kegiatan ini adalah Penguatan PLRIP, Meningkatkan kapasitas SDM Lembaga Rehabilitasi serta Meningkatkan Mutu Layanan Rehabilitasi. (imj/rif)


RABU 3 MEI 2017

POLITIK

11

PAN Pastikan Hambat Hak Angket JAKARTA (RA) - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyampaikan penolakannya atas upaya DPR menggulirkan hak angket terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Karenanya, PAN melalui kader-kadernya di DPR akan menggagalkan upaya penggunaan hak angket terhadap lembaga antirasuah itu. Zulkifli mengatakan, segala upaya yang berpotensi melemahkan KPK harus ditolak. “Kami tolak kalau untuk pelemahan KPK,” ujarnya di gedung parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (2/5). Mantan menteri kehutanan yang kini menjadi ketua MPR itu menambahkan, pembatalan hak angket bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya mengganjal pembentukan panitia angket agar tidak memenuhi kuorum. “Tidak boleh dong tidak kuorum, mengambil keputusan sendiri. Kan harus ada pendapat fraksi,” katanya. Karenanya Zulkifli menegaskan, PAN akan melawan dengan cara apa pun agar hak angket itu batal. Kalaupun usul panitia angket lolos dan terbentuk panitia khusus, katanya, maka PAN akan tetap berjuang di dalam. “Tapi, kalau tidak ya kita bertarung di dalam. Kami akan melawan,” ujarnya.(jpnn/slm) JAWA POS

Ilustrasi

Mayoritas Fraksi Ingin Presidential Threshold Dihapus

JAKARTA - Pembahasan isu krusial dalam RUU Penyelenggaraan Pemilu terus bergulir. Terbaru, mayoritas fraksi di tingkat Panitia Kerja menginginkan ambang batas pencalonan presiden dan wakil presiden atau Presidential Threshold (PT) dihapus. Demikian diungkapkan Ketua Pansus RUU Pemilu Lukman Edy. Bila suara mayoritas ini bertahan maka Pemilu Presiden 2019 akan berlangsung tanpa adanya PT alias nol persen. “Hanya fraksi Golkar, PDIP dan Nasdem yang menolak, dan menghendaki Presidensial Treshold tetap 20%, sama seperti pemilu sebelumnya,” ujar LE, sapaan politikus PKB itu, dikutip jpnn.com, Selasa (2/5). Dia menjelaskan, mayoritas fraksi di Panja RUU Pemilu mempunyai tafsir yang sama tentang Keputusan MK No. 14/PUU-XI/2013, yang menjelaskan K Keserentakan pemilu legislatif dan eksekutif pada tahun 2019 berimplikasi kepada ditiadakannya PT. Adanya PT dianggap bertentangan dengan

Keputusan MK. “Di dalam diskusi di rapat Panja, memang berkembang ada opsi P T sama dengan Parliamentary Treshold, tetapi opsi ini dianggap sama dengan PT yang lama (20%-25%), karena persoalannya bukan di pilihan angka treshold, tetapi antara konstitisional dan inkonstitusional,” jelas dia. Penurunan angka PT tetap dianggap inskonstitusional, karena mayoritas fraksi berpendapat yang dikehendaki oleh keputusan MK tersebut adalah tanpa PT. Kemudian, penjelasan Keputusan MK No 14/ PUU-XI/2013 ditafsirkan bahwa terhadap PT adalah open legal policy, terserah pembuat UU, tidak dapat diterima oleh mayoritas fraksi. Jika pada akhirnya Pansus akan menyepakati Pilpres tanpa PT, lanjutnya, maka semua partai politik peserta pemilu boleh mengusung calon presiden dan wakil presiden baik itu diusulkan oleh satu parpol saja maupun gabungan partai politik.

Dinamika politik di Pemilu 2019 menurut LE, akan sangat dinamis dengan suasana yang sangat berbeda dengan Pemilu 2014 yang lalu. Namun, pihaknya tetap meyakini walaupun parpol mempunyai hak yang sama dalam mengusung calon, tetap akan terjadi konsolidasi lintas partai. Dengan demikian, hanya akan ada dua atau tiga pasangan calon yang kuat dan menonjol serta mendapat perhatian publik. Sementara calon yang lain, mungkin sebagai pelengkap saja. “Situasi ini akan mirip dengan pemilihan Presiden Amerika Serikat,” tukas politikus asal Riau itu. Dia menambahkan, rekomendasi Panja ini akan diputuskan dalam rapat Pansus, di dalam forum pengambilan Keputusan terhadap isu isu krusial yang akan dilaksanakan pada 18 Mei setelah Paripurna Pembukaan Masa Sidang ke V yang akan datang.(jpnn/slm)

Gerindra Dukung Dedi Mizwar Maju Pilgub 2018 BOGOR (RA) - Peta persaingan Gubernur Jawa Barat mulai terasa. Setelah Ridwan Kamil mencalonkan diri maju melalui dukungan Partai Nasional Demokrat, kini gilirang partai Gerindra Jawa Barat mendukung Dedi Mizwar maju dalam Pilgub Jabar 2018. Dukungan terhadap birokrat sekaligus aktor kawakan ini disampaikan, Senin, (1/5) malam, pada Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Partai Gerindra, Jawa Barat, di Bogor. Wakil Ketua Bidang Organisasi Kader dan Keanggotaan Partai Gerindra, Bucky Wikagoe mengungkapkan, Rapimda Gerindra Jabar, sepakat mengusung Dedi sebagai Gubernur Jabar tahun depan. Keputusan Rapimda Jabar ini akan diserahkan ke tingkat DPP untuk kemudian mendapat tindak lanjut. Pembahasan DPP berawal dari keputusan pengurus partai di tingkat daerah. “Proses ini langsung akan diserahkan ke DPP. Masih ada waktu bagi Deddy bersosialisasi dalam Pilgub Jabar ini,” ujar Bucky. Menurut Bucky, elektabilitas Deddy Mizwar di Jawa Barat mampu mengantarkan Gerindra menang di Pilkada Jabar. Terlebih, Deddy tercatat masih aktif menjadi Gubernur Jabar. “Hasil survei, elektabilitas Dedi Mizwar cukup baik. Karena beliau juga sebagai incumbent, jadi masyarakat sudah banyak mengenal dia,” sambung Becky. Selain Ridwa Kamil, calon lain digadang-gadang bakal maju dalam Pilgub Jabar tahun depan adalah Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi. Bahkan, muncul spekulasi Dedi-Ridwan bakal berduet. (idp/slm)

Partisipasi Pemilih Pakai DPT Kurang Akurat JAKARTA (RA) - Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan memperkenalkan formula baru dalam menghitung partisipasi pemilih. Menurutnya menghitung partisipasi pemilih dengan menggunakan basis daftar pemilih tetap (DPT) kurang akurat dan tidak menggambarkan realitas objektif dinamika partisipasi pemilu/pemilihan. “Harusnya menggunakan basis data surat pemberitahuan untuk memilih di TPS atau formulir C6 yang terdistribusi. Formulir C6 yang tidak terdistribusi mestinya tidak perlu dihitung,” kata pimpinan KPU yang membawahi Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Pengembangan SDM ini dalam acara coffee morning dengan wartawan yang digelar di Media Center KPU, Jakarta, Selasa (2/5). Wahyu mencontohkan warga yang tercatat dalam DPT dalam pemilu/pemilihan di Kabupaten Grobokan, Jawa Tengah, dapat dipastikan 30 persen tidak akan menggunakan hak pilih di TPS. Hal itu terjadi karena mereka berada di luar Jawa Tengah, bahkan di luar negeri sebagai tenaga kerja. “Kalau masih menggunakan asumsi DPT, penghitungannya tidak akan akurat,” ujarnya. (rmol/slm)

PKS Komit Perhatikan Pemberdayaan Ekonomi Keluarga BANDA ACEH (RA) - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Banda Aceh berkomitmen memperbaiki kondisi perekonomian masyarakat, khususnya ekonomi rumah tangga. Pasalnya, beragam persoalan di dalam rumah tangga disebabkan persoalan ekonomi, sehingga banyak keluarga yang tidak stabil. “Target kita adalah memperkuat ketahanan keluarga Indonesia, yang dimulai dari ketahanan keluarga kader PKS dan masyarakat pada umumnya, jadi Rumah Keluarga Indonesia ini untuk seluruh masyarakat,” kata Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPW PKS Aceh Suriawati pada peresmian Pusat Khidmat PKS DPC Lung Bata Kota Banda Aceh dalam rangka Milad PKS ke-19, Senin (1/5) Turut hadir pada peresmian itu Ketua Bidang Kesra DPW PKS Darul Irfan, Ketua DPD PKS Iwan Sulaiman, wakil ketua DPD PKS Surya Mutiara, anggota DPR Kota Banda Aceh Zulfikar, serta tokoh masyarakat. Suriawati mengatakan, Pusat Khidmat PKS membawahi sejumlah kegiatan seperti Rumah Sehat dan Rumah Keluarga Indonesia (RKI). Menurutnya, khusus untuk RKI merupakan program dibawah Bidang PKK PKS yang meliputi sejumlah kegiatan seperti pelatihan pranikah, pelatihan harmonisasi suami-istri, parenting, pelatihan bagi lansia, pemberdayaan ekonomi keluarga dan sahabat anak. Program-program tersebut kata Suriawati merupakan bentuk komitmen PKS untuk menyelamatkan bangsa Indonesia dari berbagai persoalan yang dihadapi, baik itu persoalan ekonomi keluarga maupun persoalan lainnya. Sementara itu Ketua DPD PKS Banda Aceh Iwan Sulaiman mengatakan Pusat Khidmat PKS berbentuk RKI ditargetkan sebanyak lima tempat di kota Banda Aceh. Karena menurutnya kedepan PKS juga mempersiapkan Puaat Khidmat yang lebih luas seperti rumah aspirasi dan rumah tanggap bencana. “Sebelumnya juga sudah dilaunching rumah khidmat PKS oleh DPP PKS yang bertempat di kantor DPD PKS,”lanjutnya. Ditempat yang sama Ketua Kesra DPW PKS Darul Irfan mengatakan, pusat khidmat ini melibatkan beberapa bidang di kepengurusan PKS seperti bidang Kesra, Bidang Polhukam dan bidang perempuan. Pusat khidmat PKS ini nantinya diharapkan melakukan banyak kegiatan dan aksi sosial yang ditujukan untuk melayani masyarakat Banda Aceh, antara lain kegiatan pelayanan kesehatan gratis, konsultasi keluarga sakinah mawaddah warahmah, pelatihan wirausaha, taman baca Quran, dan bantuan tanggap bencana. Peresmian r umah khidmat DP C PKS Lung Bata sendiri dilakukan oleh Ketua Kesra DPW PKS Darul Irfan. Pada kesempatan itu juga diserahkan bibit cabe kepada Rumah Keluarga Indonesia (RKI) oleh Ketua Perempuan dan Ketahanan Keluarga (PKK) DPW PKS Aceh Suriawati. (ril/slm)


12

EKONOMI BISNIS Aceh Jualan Paket Wisata Family Friendly di Malaysia MALAYSIA (RA) - Pariwisata Aceh tak mau ketinggalan dari daerah lain. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh menawarkan paket wisata yang disebut Family Friendly melalui sales mission di tiga kota besar Malaysia pada 26-28 April. Sales mission tersebut merupakan rangkaian promosi Wonderful Indonesia yang dilakukan Kementerian Pariwisata di Seremban, Malaka, dan Johor Bahru. Aceh yang ikut serta dalam agenda itu langsung menawarkan paket Wonderful Ramadhan in Aceh, Discover Aceh, Aceh Adventure, Aceh Underwater, Tsunami Heritage serta Banda Aceh-Sabang. Selain itu, ada juga Wonderful Idul Adha in Aceh, Muharram in Aceh, Muhibbah Sejarah dan Budaya di Aceh, dan lainnya. “Kegiatan ini juga menjadi strategi pemasaran pariwisata di Malaysia. Ada sejumlah paket wisata yang ditawarkan dalam kegiatan sales mission tersebut, khususnya paket wisata family friendly yang banyak dimiliki Aceh,” ungkap Kepala Dinas Pariwisata Aceh Reza Pahlevi, Senin (1/5). Reza berharap, penawaran paket-paket wisata tersebut dapat menarik wisatawan Malaysia berkunjung ke Aceh. Apalagi, tren kunjungan wisatawan Malaysia ke Aceh meningkat setiap tahunnya. “Jumlah kunjungan wisatawan ke Aceh terus meningkat. Tahun 2016 sudah mencapai 30.038 orang, naik dari tahun 2015 yang hanya 21.046 orang. Kami berharap tahun ini jum-

Ilustrasi

Taspen Kurangi Porsi Deposito JAKARTA (RA) - Perusahaan pengelola dana pensiun PT Taspen (Persero) meragamkan investasi dan layanan pada 2017. Direktur Utama Taspen Iqbal Latanro menyatakan bahwa inovasi investasi lebih dititikberatkan pada penempatan portofolio yang memberikan imbal hasil lebih baik dengan pengelolaan risiko yang lebih terukur. ‘’Kami akan mengurangi porsi penempatan dana di deposito bank seiring dengan makin menurunnya tingkat bunga,’’ kata Iqbal. Iqbal menjelaskan, dana yang semula di deposito sekitar 25 persen dari total portofolio bakal diredistribusi ke surat utang negara (SUN) dan reksa dana. Jadi, porsinya sekitar 15 persen. Penempatan pada SUN dan reksa dana meningkat 10 persen yang bersumber dari pengalihan di deposito. Selain redistribusi portofolio, kata Iqbal, perusahaan sedang menyelesaikan valuasi dan finalisasi untuk membangun tower Menara Taspen yang sebelumnya bernama Gedung Arthaloka. Rencana pembangunan itu seiring dengan selesainya masalah hukum status properti tersebut dan kini sertifikatnya diterbitkan atas nama PT Taspen. ‘’Kami akan membangun office building di lokasi yang sangat strategis ini,’’ ujar Iqbal. Pembangunan tower tersebut merupakan salah satu strategi untuk mengoptimalkan aset yang dimiliki perseroan sehingga bisa memberikan tambahan pendapatan yang signifikan. Berdasar valuasi sementara, properti di pusat Jalan Sudirman, Jakarta, itu bernilai sekitar Rp 2,3 triliun. Direktur Investasi PT Taspen Iman Firmansyah menuturkan, pihaknya tertarik berinvestasi ke sektor infrastruktur karena potensi keuntungannya cukup besar. Karena itu, Taspen bakal menambah total investasi di infrastruktur dari 2 persen atau sekitar Rp 1,9 triliun menjadi 4 persen atau sekitar Rp 4 triliun pada akhir 2017. Menurut Iman, investasi langsung di sektor infrastruktur telah diatur dan diperbolehkan regulasi pengelolaan dana pensiun. ‘’Sesuai dengan aturannya, kami diperkenankan bisa investasi langsung maksimum 10 persen,’’ terangnya. (jpnn/sof/min)

RABU 3 MEI 2017

Rakyat Aceh

lahnya meningkat,” papar Reza. Selain menawarkan paket wisata, sales mission di Malaysia juga menjadi ajang memperbaiki citra Aceh yang selama ini masih negatif oleh sebagian pelaku industri pariwisata di Malaysia. Utamanya terkait peraturan syariat yang dinilai terlalu ketat. “Pencitraan Aceh selama ini masih negatif di luar negeri. Seperti pemakaian jilbab, masalah keamanan, akses, dan lainnya. Padahal, anggapan negatif tersebut bertolak belakang dengan kenyataannya. Aceh sangat aman dan kondusif,” kata Kepala Bidang Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Rahmadani. Selain Aceh, Kemenpar memfasilitasi 15 pelaku usaha bidang pariwisata (travel agent) di Indonesia untuk bertemu dengan para travel agent di luar negeri lewat sales mission ini. Menpar Arief Yahya menyebut Pasar Malaysia itu sangat cocok berwisata ke Indonesia. Mereka yang sudah berumur, cocok dengan Bali atau 10 destinasi prioritas. Mereka yang paruh baya bisa bermain golf. Kebetulan sudah ada 114 golf course Indonesia yang standar internasional. Sementara ibu-ibu dan anak-anak mudanya bisa berwisata belanja dan kuliner. “Ada banyak destinasi menarik yang ditawarkan kepada pasar Malaysia. Dan jangan lupa, Indonesia sudah diakui sebagai ASEAN favourite destination. Berwisata ke Indonesia tidak akan rugi,” kata Arief. (jpnn/min)

Penyisiran Pelanggan 450 VA Tuntas September

Pemerintah Siap Cabut Subsidi JAKARTA (RA) - Kementerian ESDM telah berhasil mencabut subsidi listrik bagi 18,7 juta pelanggan 900 VA sehingga tarifnya telah mengikuti keekonomian. Pemerintah kini bersiap mencabut subsidi bagi pelanggan 450 VA. Kepala Biro Komunikasi Kementerian ESDM Sujatmiko menyatakan, subsidi listrik 900 VA kini tinggal dinikmati 4,1 juta pelanggan yang terkategori miskin. Mereka tetap mendapatkan tarif listrik Rp 605 per kWh. Proses pencabutan subsidi untuk pelanggan 450 VA yang tergolong mampu juga sudah berjalan. PLN dan Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) kini sedang memeriksa identitas pelanggan 450 VA dan mencocokkan dengan data masyarakat miskin yang dimiliki TNP2K. Proses pemeriksaan diperkirakan selesai pada Oktober 2017. Setelah itu, pemerintah baru bisa menentu-

Sekilas Listrik Daya 450 VA Jumlah pelanggan : 27 juta Biaya beban per bulan : Rp 11 ribu per kVa Tarif listrik prabayar : Rp 415 per kWh Biaya pemakaian Blok I (0-30 kWh) : Rp 169 per kWh Biaya pemakaian Blok II (30-60 kWh) : Rp 360 per kWh Biaya pemakaian Blok III (di atas 60 kWh) : Rp 495 per kWh Sumber: Permen ESDM No 28 Tahun 2016 kan waktu pencabutan subsidi bagi pelanggan 450 VA yang tidak termasuk dalam data TNP2K. “Termasuk menentukan berapa tarif keekonomian pelanggan 450 VA nonsubsidi tersebut,” terang Sujatmiko. Spesialis Komunikasi Hubungan Luar TNP2K Regi Wahono mengakui, proses pemilahan sedang berjalan. Pihaknya menargetkan pemilahan

selesai pada Agustus atau September mendatang. Bukan tidak mungkin, pada Oktober sudah bisa disahkan datanya. ‘’Sebelum selesainya pembahasan APBN 2017, pendataan harus selesai,’’ ungkapnya. Saat ini jumlah pemakai 450 VA mencapai 27 juta pelanggan. Artinya, terdapat kenaikan 4 juta pelanggan. TNP2K akan menggunakan data ter-

padu program penanganan fakir miskin (PPFM) untuk menentukan warga yang berhak mendapat tarif subsidi. ‘’Mekanismenya sama. PLN akan datang dari pintu ke pintu untuk menyesuaikan data,’’ imbuhnya. Proses verifikasi lapangan akan dilakukan lagi karena pada tahun lalu hanya dilaksanakan untuk pelanggan 900 VA. Bedanya, jumlah warga yang masih berhak mendapatkan subsidi listrik untuk kelompok itu diperkirakan lebih besar jika dibandingkan dengan penerima subsidi untuk pelanggan 900 VA yang hanya 4,1 juta. ‘’Kalau dari data terpadu, ada 14 juta orang miskin yang berhak mendapat subsidi,’’ terangnya. Saat ini data pelanggan kelompok 450 VA dari PLN sudah berada di TNP2K. Setelah semua proses verifikasi selesai, datanya akan diberikan kepada Ditjen Ketenagalistrikan Kementerian ESDM. (jpnn/noe/min)

Inflasi April Masih Terkendali JAKARTA (RA) - Bank Indonesia (BI) memprediksi bahwa inflasi April masih melandai. Otoritas moneter yang bertugas mengendalikan inflasi tersebut memperkirakan bahwa harga sejumlah bahan makanan yang bergejolak atau volatile foods justru menurun. Maret lalu, terjadi deflasi 0,02 persen karena penurunan harga sejumlah bahan pangan. BI memprediksi bahwa inflasi bulan lalu berada di kisaran 0,08 persen. Hal itu didasarkan pada survei pekan keempat April. ‘’Inflasi minggu keempat (April) berdasar survei 0,08 persen. Sementara itu, yoy (year-on-year) bisa di posisi 4,17 persen,” ujar Gubernur BI Agus Martowardojo. Badan Pusat

Statistik (BPS) akan mengumumkan inflasi April pada hari ini. Mantan Menkeu tersebut menuturkan, besaran prediksi inflasi dipicu kenaikan harga daging ayam serta tarif dasar listrik (TDL) secara bertahap pada Januari, Maret, dan Mei. Di sisi lain, harga sayuran dan bawang merah justru menurun. ‘’Sebetulnya, ada faktor listrik. Ada pula faktor daging ayam. Tapi, secara umum, ada deflasi. Misalnya, harga bawang merah dan sayuran,’’ ucapnya. Meski begitu, pihaknya tetap berupaya menjaga inflasi di kisaran 4 persen. Salah satunya, mengontrol tekanan volatile foods di angka 4 atau 5 persen. Tujuannya, menyeimbang-

kan kenaikan dari harga-harga yang diatur pemerintah atau administered price seperti bahan bakar minyak (BBM), elpiji 3 kilogram, dan listrik. “Ini (volatile foods) tentu harus kami kelola. Kami sudah tiga kali berkoordinasi dengan pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Sebelum puasa, kami akan koordinasi lagi,’’ imbuhnya. Ekonom Bank Permata Josua Pardede menuturkan, dalam indeks harga konsumen (IHK) atau inflasi pada April 2017, diperkirakan tercatat deflasi 0,05 persen secara month-tomonth. Deflasi IHK dipicu komponen bahan makanan yang bergejolak. ‘’Dengan perkembangan hingga April 2017, inflasi tahunan menca-

pai 4,03 persen year-on-year,’’ katanya saat dihubungi kemarin (1/5). Josua menambahkan, deflasi pada volatile foods pada April 2017 terutama bersumber dari penurunan harga komoditas bahan pangan strategis, seiring dengan berlangsungnya panen raya. Di sisi lain, komoditas penyumbang deflasi pada kelompok volatile foods, antara lain, cabai merah, bawang merah, dan beras. “Sementara itu, deflasi volatile foods diperkirakan di-offset oleh inflasi administered prices yang dipicu kenaikan tarif listrik tahap kedua, khususnya berdampak pada post-paid customer (pelanggan pascabayar),’’ imbuhnya. (jpnn/ ken/sof/min)

Kontrak Baru Wika Rp 16,63 T

Ignis Rasa Lokal Menunggu Waktu JAKARTA (RA) - Kehadiran Ignis sejak awal ditarget Suzuki sebagai pembuka kelas baru, yaitu urban SUV. Sesuai dengan prediksi, Ignis berhasil menjadi primadona Suzuki di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Dari target penjualan 2.000 unit per bulan, dalam waktu seminggu, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sudah mengantongi lebih dari setengahnya, yakni 1718 unit. Catatan positif itu akan menjadi sinyal hijau bagi PT SIS untuk membidik misi berikutnya.

Seperti yang juga sudah direncanakan, PT SIS menyatakan akan mempertimbangkan produksi lokal untuk mobil kecil bermesin 1.500 cc tersebut. Direktur Marketing SIS Donny Saputra mengungkapkan bahwa produksi lokal Ignis tinggal menunggu waktu yang tepat. “Secara kesiapan, kami sudah ready. Artinya, kapasitas produksi sudah ada, line produksi ada, dan man power sudah lengkap. Namun, kami harus melihat enam bulan ke depan dulu, bagaimana trennya,” ujarnya. Sekilas menilik spesifikasi, se-

bagai pendatang baru yang ada di segmentasi harga city car, Ignis memiliki tampilan dan fitur yang cukup menggoda. Mobil bernuansa crossover yang cukup kental itu dilengkapi beberapa fitur. Mulai auto climate control dan heater serta fitur keselamatan seperti pengereman ABS dan BA, dual SRS airbag, serta sabuk keselamatan yang telah dilengkapi pretensioner dan force limiter. Suzuki Ignis mengusung mesin bensin empat silinder K12M berkapasitas 1.197 cc dan SOHC dengan variable valve timing. (jpnn/sof/min)

JAKARTA (RA) - Menutup April 2017, PT Wijaya Karya (Wika) mencapai kontrak baru sebesar Rp 16,63 triliun atau sebesar 38,45 persen dari target kontrak baru tahun ini. Direktur Keuangan Wika A.N.S. Kosasih menjelaskan, besaran kontrak baru tersebut meningkat 175,80 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Adapun lonjakan kontrak baru tersebut berasal dari pembangunan jalan kereta api Bandar Tinggi–Kuala Tanjung serta pengembangan bisnis EPC (Engineering, Procurement and Construction) dan OM (Operation and Maintanance) dari proyek PLTMG. “Perolehan kontrak baru tersebut memperpanjang deretan kontrak yang telah diraih sebelumnya oleh Wika,” tutur Kosasih. Sepanjang 2017, Wika memproyeksikan target laba bagi pemilik entitas induk sekurang-kurangnya sebesar Rp 1,218 triliun atau meningkat 20,45 persen dari pencapaian 2016 sebesar 1,012 triliun. “Diproyeksikan kontrak dihadapi perseroan mencapai Rp 102,94 triliun atau ekuivalen 123,59 persen dibandingkan kontrak dihadapi 2016. Komposisi perolehan kontrak baru 2017 diperkirakan sebesar 29,8 persen berasal dari proyek-proyek pemerintah, 30 persen BUMN, dan 40,2 persen swasta,” jelas dia.(jpnn/chi/min)


LASKAR RENCONG

RABU 3 MEI 2017

Marwah Olahraga Aceh

13

Pil Pahit Pelatih Asing Tiga Nama Jadi Korban LIGA 1 masih seumur jagung. Baru tiga pekan. Namun, tekanannya begitu berat kepada para pelatih, terutama pelatih asing. Faktanya, sudah ada dua pelatih asing yang tersingkir dari jabatannya, Laurent Hatton yang dipecat oleh PS TNI dan Timo Scheunemann yang mundur dari Persiba Balikpapan. Mereka berdua menyusul pelatih asal Austria Hans Peter Schaller yang dipecat Bali United setelah kekalahan dalam dua laga beruntun. Saat ini Hatton yang berasal dari Prancis digantikan Ivan Kolev asal Bulgaria yang sudah malang melintang di sepak bola indonesia. Kolev yang pernah melatih Sriwijaya FC, Mitra Kukar, Persija Jakarta, dan Persipura Jayapura secara resmi diperkenalkan kepada publik pada Senin (1/5). ‘’Kami memutuskan untuk menggunakan jasa Kolev. Sebab, pelatih itu harus yang mengerti karakter pemain agar performa tim bisa lebih maksimal,’’ kata Presiden Klub PS TNI Brigjen TNI-AD Almost Beard Maliogha. ‘’Beliau (Kolev) sudah pengalaman. Banyak klub Indonesia yang dilatih sama dia,’’ tegas pria asal Sulawesi Utara itu. Dengan masuknya Kolev, Maliogha mengatakan bahwa The Army -julukan PS TNI- harus bisa berada di jalur yang benar demi memenuhi harapan manajemen untuk bisa menjuarai kompetisi. ‘’Target tetap juara dan harus jadi nomor satu, harus jadi yang terbaik,’’ tambah pria dengan dua bintang di pundaknya itu.

Pergantian Hatton dari kursi pelatih kepala PS TNI tersebut cukup mengagetkan publik sepak bola tanah air. Sebab, prestasi Abduh Lestaluhu dkk tidak burukburuk amat dalam mengawali kompetisi. Dari tiga kali laga, mereka berhasil mengumpulkan lima poin dan saat ini berada di posisi keenam klasemen sementara. Sebelum Hatton, Schaller adalah pelatih asing pertama yang harus menelan pil pahit itu. Mantan asisten pelatih Alfred Riedl di timnas Piala AFF 2016 tersebut dipecat oleh manajemen Bali United setelah mengalami dua kekalahan beruntun. ‘’Kami pecat pelatih karena sudah tidak ada lagi kesesuaian antara target dan kondisi tim,’’ kata CEO Bali United Yabes Tanuri (1/5). Menurut dia, dengan materi tim yang dimiliki saat ini, Bali United seharusnya bisa bersaing di papan atas klasemen. Harapannya, Schaller yang menjadi salah satu kunci di balik keberhasilan Indonesia menembus babak final Piala AFF 2016 bisa menularkan ilmunya kepada Irfan Bachdim dkk. Sayang, prestasi yang ditunjukkan Schaller jauh panggang dari api. Serdadu Tridatu -julukan Bali United- terpuruk di papan bawah. ‘’Kami tidak mau ambil risiko dengan kondisi ini. Sebab, pelatih adalah sosok sentral

dalam masa depan tim,’’ ucapnya. Saat ini posisi pelatih kepala Bali United masih dipercayakan kepada Eko Purdjianto. Namun, PT LIB (Liga Indonesia Baru) selaku operator hanya memberikan waktu dua pekan bagi Bali United untuk menggunakan pelatih karteker tersebut. Yabes menuturkan, dalam waktu dekat, pelatih anyar pengganti Schaller sudah tiba di Bali. Dia lantas menambahkan, setelah memecat Schaller, pihaknya langsung dikerubuti agen untuk menawarkan pelatih. Tidak tanggung-tanggung, total ada 20 pelatih yang disetorkan kepada manajemen, baik asing maupun lokal. ‘’Kami akan memilih yang terbaik di antara sekian banyak nama itu,’’ katanya. Di sisi lain, pelatih Persiba Timo Scheunemann akhirnya menjadi korban ketiga. Tiga kekalahan beruntun membuat dia tidak bisa berkutik lagi. Namun, pelatih asal Jerman itu memutuskan untuk mengundurkan diri. Kekalahan melawan Arema FC tadi malam menjadi titik puncaknya. Persiba memang berada dalam situasi sulit. Sebab, mereka saat ini memilih bermarkas di Stadion Gajayana, Malang, lantaran Stadion Batakan, yang menjadi markas mereka di masa depan, masih dalam tahap pembangunan. Itu juga dinilai sebagai handicap karena pada dasarnya mereka tak pernah bermain di kandang sebenarnya. (rif)

Timo Ikut Jadi Korban KEKALAHAN Persiba Balikpapan 0-1 oleh Arema FC di Stadion Gajayana, Malang, memakan korban. Pelatih Persiba Timo Scheunemann akhirnya legawa mengundurkan diri. Itu dilakukan setelah tim asuhannya menelan tiga kekalahan beruntun di Liga 1. “Tiga kekalahan ini adalah hal yang kurang baik bagi Persiba. Jadi, saya memutuskan mengundurkan diri dengan harapan pelatih baru bisa membawa Persiba lebih baik. Keputusan ini sudah dibicarakan dengan manajemen Persiba,” ujar pelatih kebangsaan Jerman tersebut kemarin. Berstatus tim musafir alias bermain kandang di kota lain memang tidak mudah bagi Persiba. Apalagi, yang dihadapi adalah Arema yang memang berbasis di Kota Apel itu. Dalam laga tadi malam, Persiba memberikan perlawanan keras kepada Arema yang berstatus tamu di rumah sendiri. Arema yang turun tanpa beberapa pemain utama seperti Cristian Gonzalez dan Juan Pablo Pino sempat kesulitan. Dua ujung tombak muda Arema, yaitu Dedik Setiawan dan M. Rafli, kepayahan menembus pertahanan Persiba. Akhirnya, gol diciptakan Dedik pada menit ke-69 setelah memanfaatkan umpan Dendi Santoso. Karena itu, meski menang, pelatih Arema Aji Santoso justru memuji permainan Persiba. Menurut dia, Persiba sangat kuat dalam bertahan dan menyerang kemarin malam. Sangat berbeda dengan dua pertandingan terakhir saat melawan Persija Jakarta (16/ 4) dan Perseru Serui (24/4) yang sudah dipantau Aji. “Mereka (Persiba, Red) bermain luar biasa, tapi alhamdulillah Arema bisa menang,” tuturnya. (rif)

Empat Pilar Persiraja Menepi

RACHMAD RAMDHANI/RAKYAT ACEH

LATIHAN: Dua Winger Persiraja Banda Aceh, Zoelfadly (kiri) mencoba melewati Dian Ardianyah dalam sesi game internal, Senin (1/5).

BANDA ACEH (RA) - Empat pemain inti Persiraja Banda Aceh optimis akan segera fit kembali sebelum bertolak ke Medan melawan tuan rumah PSMS di stadion teladan Medan, Sabtu (6/5). Pemain yang harus menepi dari latihan tim berjuluk laskar rencong Senin (1/5) sore yakni kapten Mukhlis Nakata (cedera), Agus Suhendra (cedera), Fahrizal Dillah (cedera) dan Fadhil Ibrahim (sakit). Cedera ringan yang dialami empat pilar Persiraja ini terjadi sepulang dari derby Aceh pekan lalu. Mukhlis Nakata bahkan tidak tampak hadir ke stadion dalam latihan perdana usai laga di Langsa. “Iya ini cedera engkel ditambah demam, harus menepi dulu sementara,” kata Nakata kemarin. Praktis, cederanya empat pemain ini

membuat tim pelatih Persiraja harus bersabar dan menunggu kondisi terakhir mereka sebelum bertolak ke provinsi tetangga. Tim dokter Persiraja juga terus memantau perkembangan pemulihan cedera Dillah dan kawan-kawan sebelum tim pelatih menetapkan pemain yang akan dibawa. Apalagi duet Fahrizal Dillah-Fadhil Ibrahim di lini depan akan sangat dibutuhkan jelang laga berat akhir pekan nanti. Hingga pekan kedua, keduanya sudah menyumbang tiga gol dari dua pertandingan yang sudah dilakoni di liga 2 Indonesia. “Semoga bisa sembuh dan segera beraksi lagi,” harap Fadhil Ibrahim. (rad/rif)

Laurent Hutton

Iwan Setiawan Dapat Sanksi Berat SURABAYA (RA) - Keputusan tegas diambil manajemen Persebaya Surabaya terhadap pelatih Iwan Setiawan. Itu adalah buntut dari tindakan over-reaktif pelatih asal Medan tersebut terhadap pendukung Persebaya setelah kekalahan oleh Martapura FC 1-2 di Stadion Demang Lehman (30/4). Ya, manajemen Green Force -julukan Persebaya- memberikan sanksi berlapis kepada mantan pelatih Persija Jakarta dan Borneo FC itu. Selain denda Rp 100 juta, dia dilarang mendampingi tim selama satu pertandingan, yakni ketika melawan PSBI Blitar (6/5). ‘’Saya tidak melihat secara langsung kronologi kejadiannya. Tapi, kami telah melakukan evaluasi,’’ kata Presiden Klub Persebaya Azrul Ananda kemarin. ‘’Saya pikir hukuman ini sudah keras untuk pelatih. Ini juga pesan untuk seluruh jajaran Persebaya agar tidak over-reaktif,’’ lanjutnya. Azrul sudah berbicara secara langsung

www.harianrakyataceh.com

dengan mantan pelatih Persija tersebut. Bahkan, Iwan sudah meminta maaf kepada tim dan manajemen atas tindakannya yang lepas kendali Minggu kemarin. Dia juga sudah menerima segala konsekuensi yang diberikan manajemen. Terlepas dari insiden yang terjadi dan tekanan yang berat kepada tim, Azrul salut kepada para pemain Persebaya yang tetap bersikap tenang. Dia menilai, para pemain memiliki mental bagus, solid, dan siap untuk bangkit dari dua hasil kurang mantap di grup 5 Liga 2. Dengan dihukumnya Iwan, kendali kepelatihan saat ini berada di tangan dua asisten pelatih, yakni Ahmad Rosidin dan Lulut Kistono. Mereka akan bertugas mempersiapkan tim hingga hari pertandingan sekaligus menjadi juru racik kala melawan PSBI. Dihubungi Jawa Pos kemarin, Ahmad mengaku sudah siap dengan tugas yang

Iwan Setiawan dibebankan kepada dirinya dan Lulut. ‘’Sistem kami sudah berjalan dan kami akan meneruskan program yang sudah dicanang-

kan sejak awal musim. Anak-anak kan sudah mengerti, tinggal dimatangkan lagi,’’ ujarnya. Sementara itu, kemarin Persebaya

memperkenalkan dua striker barunya, yakni Rishadi Fauzi dan Mardiono. Rishadi Fauzi telah dilepas oleh Madura United, sedangkan Mardiono datang dengan status pemain pinjaman. Mereka diperkenalkan di Gedung Graha Pena lantai 4, Surabaya. Fauzi sangat antusias bergabung dengan Persebaya yang dianggap sebagai impian lama yang terpendam. Dia asli Jawa Timur dan pernah ikut seleksi di Persebaya pada 2011, tapi gagal karena mengalami cedera ketika itu. ‘’Siapa yang tidak mau main di klub sebesar ini. Saya tidak akan sia-siakan kesempatan ini,’’ tegasnya. Nono -sapaan Mardiono- juga senang bergabung dengan Persebaya. Meski dia belum banyak tahu tentang karakter Surabaya. Tapi, dia berjanji cepat beradaptasi dan mencetak gol buat Persebaya. ‘’Di sini (Persebaya, Red) saya akan beri bukti. Saya ingin tampil sebanyak mungkin dan cetak gol,’’ katanya. (JPG/rif)

metro aceh @gmail.com


ENTERTAIMENT

14

RABU 3 MEI 2017

TETAP MINTA REHAB: Setelah gelar perkara kemarin, Iwa K ditetapkan sebagai tersangka.

ANGGER BONDAN/JAWA POS

Iwa K

Resmi Tersangka BANTEN – Setelah dua hari menginap di Polres Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, dan menjalani sejumlah pemeriksaan, raper Iwa Kusuma atau Iwa K ditetapkan sebagai tersangka. Hasil uji puslabfor dari barang bukti yang dibawanya telah keluar. ’’Peningkatan status sudah resmi. Bapak Kapolres menyampaikan bahwa IK resmi menjadi tersangka per hari ini setelah gelar perkara pukul 10.00 WIB tadi,’’ terang Martua Raja Silitonga, Kasatnarkoba Polres Bandara Soekarno-Hatta. Berdasar hasil pemeriksaan puslabfor, terdapat kandungan ganja dalam tiga batang rokok yang dibawa Iwa ke bandara Sabtu lalu (29/4). Yakni, seberat 1,480 gram. Hal itu membuat pihak Iwa optimistis bahwa raper 46 tahun tersebut bisa direhabilitasi. Meski hasil tes urin menunjukkan bahwa Iwa positif mengonsumsi THC atau ganja. Martua menambahkan, pihaknya telah menerima surat resmi dari keluarga terkait permohonan assessment untuk merehabilitasi Iwa. Karena kemarin adalah hari libur, Martua baru mengajukan surat itu ke BNN hari ini (2/5). ’’Itu untuk menganalisis. Semacam profiling dari kami, apakah dia terlibat penyalahgunaan narkotika,’’ jelasnya. Chris Sam Siwu, kuasa hukum Iwa, menyebutkan bahwa pihaknya tetap mengajukan permohonan rehabilitasi lebih dulu. ’’Kalau memang harus jalan (proses hukumnya), ya kami ikuti sampai persidangan. Tapi, fokus kami tetap (memohon untuk) direhab sementara ini,’’ ujarnya yang juga dihubungi melalui telepon kemarin (1/5). (glo/c18/na)

Artis (Hampir Selalu)

Direhabilitasi Iwa K menambah panjang deretan selebriti Indonesia yang pernah terjerat narkoba. Sebelumnya, banyak public figure yang ditangkap karena kedapatan memiliki narkoba. Kebanyakan kasusnya selesai dengan rehabilitasi. (glo/c6/na)

Ridho Rhoma

IK FEDR

Dia ditangkap Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat pada 25 Maret dengan barang bukti sabu-sabu seberat 0,7 gram. Sejak 4 April, dia menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

A RIG TA

N

/JA WA P

CHUCK ZLOTNICK/DISNEY-MARVEL VIA AP

STAR LORD: Akting Chris Pratt di sekuen Guardians of the Galaxy Vol 2. Belum diputar di Amerika Utara, film ini sudah menangguk pemasukan besar di pasar Eropa dan Asia-Pasifik.

GotG 2 Sudah Kumpulkan Rp 1 T di Mancanegara LOS ANGELES – Fate of the Furious (FF8) mencatat milestone membanggakan kemarin. Di pekan ketiga penayangan, seri kedelapan dari installment Fast and Furious itu telah mendapat total penghasilan USD 1,06 miliar (setara Rp 14 triliun). Mengikuti jejak pendahulunya, Furious 7, yang mengumpulkan total pemasukan USD 1,52 miliar atau Rp 20,2 triliun. Hey, who cares? Mari kita move on dari FF8. Moviegoers Indonesia serta 36 negara lain telah mendapatkan privilese untuk menonton Guardians of the Galaxy Volume 2 (GotG 2) sejak Rabu lalu (26/4). Di Amerika Utara, film besutan James Gunn itu tayang Jumat mendatang (5/5). Tidak mengherankan, meski belum bisa menggusur FF8 dari box office akhir pekan lalu, sekuel Guardians of the Galaxy (2014) tersebut sudah mengumpulkan pundi-pundi USD dari luar negeri. Ya, film yang dibintangi Chris Pratt itu sudah meraih pendapatan USD 101,2 juta atau Rp 1,35 triliun. Angka tersebut 57 persen lebih tinggi daripada pendapatan film pertamanya di pekan perdana pemutaran worldwide. Juga 50 persen

CHUCK ZLOTNICK/DISNEY-MARVEL VIA AP

MAKIN LUCU: Dari kiri, Gamora, Nebula, Peter Quill, Drax, dan Rocket kembali dalam pertarungan antargalaksi berbalut drama keluarga.

lebih banyak daripada Captain America: The Winter Soldier dan 19 persen lebih tinggi daripada Thor: The Dark World. GotG 2 tayang di 37 negara atau 58 persen dari pasar internasional. GotG 2 menempati posisi pertama box office hampir seluruh negara tersebut. Termasuk Inggris, Australia, Jerman, Prancis, dan Meksiko. Pekan ini GotG 2 mulai tayang di negara-negara yang berpotensi besar. Di antaranya Korea Selatan, Rusia, dan Tiongkok. Sejak premiere dan pemutaran terbatas pekan lalu, GotG 2 dihajar banyak kritikus. Mereka kompak menilai sekuel itu tidak

Kekuatan Volume 2

OS

Reza Artamevia

KRITIK tidak berpihak pada Guardians of the Galaxy Volume 2 (GotG 2). Suara kritikus makin tidak didengarkan belakangan ini. GotG 2 siap merajai box office pekan depan karena faktor-faktor yang cukup kuat. Berikut di antaranya. (adn/c14/na)

IG AN

/JA WA POS

Reza tersandung kasus saat bersama Gatot Brajamusti dan diciduk di Lombok pada Agustus 2016. Dia direhabilitasi rawat jalan, delapan kali pertemuan selama empat pekan. Pada hari terakhir rehabilitasi (29/9), Reza dinyatakan bersih oleh BNN.

RIK FE D

R TA

Restu Sinaga Ditangkap di rumahnya pada Juni 2016 dengan barang bukti ganja seberat 10,75 gram, 17 butir Dumolis, 26 pil happy five, 4 bungkus plastik bekas bungkus kokain, dan 4 alat hirup narkoba dari plastik. Dia direhabilitasi secara medis dan sosial selama enam bulan sejak Januari lalu.

LIMA POST-CREDIT

SUPERKOCAK

Bagi yang sudah nonton, berapa post-credit scene yang kalian temukan? Dua? Gunn menyiapkan lima! Tiga di antaranya lelucon, dua lainnya adalah clue masa depan GotG yang berhubungan dengan Marvel Cinematic Universe.

Salah satu yang membedakan GotG dengan film superhero Marvel yang lain adalah kuatnya unsur humor. Meski kata kritikus leluconnya tidak selucu film pertama, humor di sini tetap terasa segar dan berani. Sebenarnya, sssttt... lebih lucu!

BABY GROOT

KARAKTER BARU

AWESOME MIX VOL 2

Sumpah, Groot bayi menggemaskan sekali! Sejak muncul di trailer, penampilan dia menjadi salah satu yang dinanti fans. Wajahnya innocent dengan mata lebar. Makin marah, makin lucu. James Gunn mengungkapkan bahwa peran Groot sangat besar di GotG 2.

Selain Ego (Kurt Russell), ada Mantis (Pom Klementieff), pembantunya. Mantis yang lucu dan polos. Lalu, kita bakal bertemu Nebula, saudara perempuan Gamora. Plus, Stakar, pemimpin Ravagers (Sylvester Stallone) yang tampaknya bakal dieksplorasi di seri-seri selanjutnya.

Soundtrack beruta lagu-lagu lawas is back! Kali ini kebanyakan musik rock dari era 70-an, yang merupakan favorit Gunn saat kecil. Misalnya, Lake Shore Drive dari Aliotta Haynes Jeremiah. Ada juga Father and Son yang dikenal generasi 90-an setelah dinyanyikan ulang oleh Boyzone.

DISNEY-MARVEL VIA AP

CHRIS DELMAS/AFP PHOTO

Raffi Ahmad Raffi tersandung kasus narkoba pada Februari 2013. Dia digerebek di rumahnya dan dinyatakan sebagai korban, lalu menjalani rehabilitasi selama tiga bulan di Lido, Sukabumi.

Debut Akting Cecep Junior 339343

Eza Gionino Pemain FTV ini ditangkap di rumahnya setelah nyabu. Polisi menyita barang bukti 0,6 gram sabu-sabu, 1 alat isap, 1 pipa kaca, dan korek api. Direhab selama empat bulan di RSKO Cibubur.

FEDRIK TARIGAN/JAWA POS

PENDEKAR CILIK: Faris Fadjar Munggaran (kanan) dan Yayan Ruhian. FEDRIK TARIGAN/JAWA POS

sekuat film pertamanya. ’’Humornya masih menghibur. Tapi, gayanya masih sama dengan film pertama. Apa pun, jokes yang diulang kadar lucunya tentu berkurang,’’ tulis Todd McCarthy, kolumnis The Hollywood Reporter. Owen Gleiberman, kritikus utama Variety, di sisi lain, menyoroti penceritaan GotG 2 yang terlalu kompleks dan tidak dijahit dengan halus. Sejak Kurt Russel diperkenalkan sebagai Ego, ayah Peter Quill, kritikus dan fans menduga bahwa plot utamanya sekitar problem ayahanak di antara mereka berdua. Itu masih oke. Namun, twist di akhir film yang

diharapkan memancing emosi penonton kurang bisa diterima. ’’Subplot yang menyertai, misalnya terkait villain dan pihak-pihak yang berseteru dengan mereka, terlalu banyak dan mengganggu,’’ ulas Gleiberman. ’’Ada pihak Ayesha (Elizabeth Debicki), lalu ada Stakar, pemimpin kelompok Ravager yang diperankan Sylvester Stallone. Oh ya, Yondu punya masalah sendiri di sini. Terlalu kompleks, tidak diimbangi jalan cerita yang smooth,’’ lanjutnya. Lagi-lagi, who cares? GotG 2 tetap mencuri perhatian. Film itu mendapat review positif dari penonton. Rotten Tomatoes memberinya rating 86 persen, sedangkan IMDb memberinya 8,2. Fans, tampaknya, beranggapan, kalau berurusan dengan GotG, lebih baik dinikmati saja. Tak perlu terlalu dipikirkan ceritanya. Toh, humor yang mendapat porsi besar di sini tetap enjoyable. Drama keluarga tentang Quill dan ayahnya, Ego, memang cukup memberikan bumbu yang menyentuh. Tak sedikit fans yang menangis ketika keluar dari bioskop. Keberhasilan Gunn memasukkan elemen drama mendapat pujian. ’’Ikatan keluarga tertanam dalam DNA skenario film ini,’’ kata Peter Travers, kolumnis Rolling Stones. Tampaknya, kita harus setuju kepada sebagian besar fans. Jangan dipikirin, enjoy aja. Hehe. (variety/deadline/and/c19/na)

JAKARTA – Aktor laga Cecep Arif Rahman punya penerus dalam bidang silat dan akting. Dia adalah Faris Fadjar Munggaran, 12, putra sulungnya. Baru-baru ini, Faris bermain dalam film tokusatsu (special effect) hasil kerja sama Indonesia dengan Jepang Satria Heroes. Film itu merupakan sekuel dari serial Bima Satria Garuda dan Satria Garuda Bima-X yang tayang di RCTI hingga 2015. Dalam film arahan sutradara Kenzo Maihara dan Arnandha Wyanto itu, Faris berperan sebagai Wira, murid pendekar legendaris Torga Legend. Cecep bercerita tentang tawaran casting dari sahabatnya yang merupakan sesama alumnus The Raid 2 Yayan Ruhian. Aktor yang di Satria Heroes memerankan Torga Legend itu meminta Cecep mengajak Faris berakting di film tersebut. ”Kang Yayan bilang Satria Heroes butuh talent anak 12 tahun yang jago silat,” jelas Cecep saat dihubungi kemarin (1/5).

Aktor yang turut bermain di Star Wars Episode VII: The Force Awakens itu mengajari Faris sejak si kecil berumur 7 tahun. Cecep pun ingin mengenalkan Faris pada dunia akting sebagaimana dirinya. Yayan berjanji membimbing Faris selama proses syuting. Faris lantas mengikuti casting. ”Pas itu disuruh hafalin dialog sama memperagakan beberapa gerakan silat,” kata Faris. Dia pun lolos casting dan mulai menjalani syuting pada pertengahan 2016. Pengambilan gambar dilakukan di Jepang, Jakarta, dan Bogor. Yayan lah yang banyak mengarahkan putra Cecep. ”Kecilnya aja sudah kayak gini. Kalau nanti besar, bisa-bisa lebih bagus daripada saya atau bapaknya,” puji Yayan, lalu tertawa saat konferensi pers di Plaza Indonesia pada Kamis (27/4). Setelah punya pengalaman akting, Faris ketagihan. Satria Heroes bakal beredar di bioskop Indonesia mulai Kamis (4/5). (len/c23/na)


IKLAN

JUMAT APRIL 20172017 SABTU 29 KAMIS APRIL SELASA 227 MEI 2017 RABU 3 28 MEI 2017

Rapi, bersih, full AC ditangani oleh tukang pangkas berpengalaman, Jalan Mata Ie Ketapang Dua Gue Gajah Aceh Besar. LULUR MBAK ATIK: Melayani paket pengantin, paket melahirkan, obat tradisional, mandi uap, luluran, jamu habis melahirkan, Jl. Sudirman No. 4 Geucu Iniem-Banda Aceh, NA DARUSSALAM PANGKAS: Mau Rapi dan Trendy rambut anda, segera pangkas di NA Darussalam Pangkas. JL. Mata Ie keutapang 2,Banda Aceh. Ditangani oleh tukang pangkas yang berpengalaman.

PT AR USA T.. DUNIA B BAR ARUSA

PLAZA SELULER: Kunjungi Plaza seluler, dapatkan HP/Smarphone canggih dan berkualitas dengan harga yang special,Cash/ kredit. Alamat.Jl.Iskandar Muda(Depan Polsek Meureudu).Hub:0812 696 696 75/ 0822 74 333 633.BBM 2 A637782. B.Aceh.Hub:Qita2 Cell.Jl.Tgk Chik ditiro, sebelum gedung sosialLabui, B.Aceh.

Dealer Resmi Toyota Aceh

CAPELLA HONDA

KHUSUS PROMO BULAN INI

PROMO APRIL DP 1 JUTA • Proses Mudah & cepat • Motor Langsung Bawa Pulang • Dapatkan Bonus • Angsuran Terjangkau

GAGNET COM: Menjual notebook, tablet, PC, CCTV, network, accessories, printer, Jl. T. M. Pahlawan No. 8 Banda Aceh, email: magnetaceh@gmail.com HUB: Yusri Abdul Fatah 085360616160 MAGNET COM SALE & SERVICE: Menjual dan menyediakan service notebook, table, PC, Network, accessoris, printer, Jln. Taman Makam Pahlawan No. 8, HUB: 085360616160

Jl. T. Panglima polem, No. 64 Peunayong, Banda Aceh

HUBUNGI :

KIOS SINTA: Menjual Perlengkapan baju Anakanak. Jln. Hasan Saleh, Neusu, Banda Aceh

Paket Angsuran Ringan AGYA : 1,5JT'AN CALYA : 2 JT'AN AVANZA : 3 JT'AN INNOVA : 4 JT'AN SIENTA : 3 JT'AN YARIS : 3 JT'AN Paket DP Super Ringan AVANZA : 12 JT’AN AGYA : 10 JT'AN SIENTA : 15 JT'AN CALYA : 15 JT'AN RUSH : 18 JT'AN INNOVA : 40 JT'AN

0822 1480 2137

SETIA CELL: pusat penjualan kartu internet, gorisir dan eceran, buruhan dapatkan promo special kartu internet telkomsel dari kami dengan membawa potongan iklan ini. HP: 0823-2303-7777

Unit Ready Stock, proses cepat dan mudah, bisa Cash/Kredit Melayani Seluruh Wilayah Aceh.

ANDRE

0812 8577 1003 SITI ZULEHA

Pin BB : 58583342

Dijual mobil Starada Single Cabin 4 X 4 TAHUN 2010,PLAT BL,KONDISI MULUS. LOKASI MOBIL DI BANDA ACEH BERMINAT HUB: 0852 2532 4325

MIRZA MOBIL: Jual mobil seken segala merek, Jl. Moh. Hasan Batoh, HP: 0812 6906 1515

15

MAND A TO YOT A MANDA TOY OTA HP/WA: 0823.64.6666.97 PIN: D5D98326

Lowongan Kerja

KEDAI KOPI CANGKRING : Menyediakan Aneka Minuman Dan Kopi Khas Aceh,Ada Kopi Tlor Kocok Spesial Aneka Juice,Free Wifi,Alamat Batoh.

1. Surat Permohonan Lamaran Kerja diajukan kepada Apotik Al-Insan; 2. Daftar riwayat hidup; 3. Fotokopi ijazah, Nilai Evaluasi Akhir Nasional & Sertifikat lainnya yang mendukung yang telah dilegalisir; 4. Izin Kerja Asisten Apoteker 5. Fotokopi KTP, Kartu Keluarga & SIM; 6. Mempunyai kendaraan sendiri; 7. Pasfoto 4x6 = 3 lembar; 8. Surat Keterangan berbadan sehat; 9. Mampu menggunakan computer, office word, office exel; 10.Belum menikah; 11. Bisa berkomunikasi dengan baik, sopan, integritas, loyalitas dan bekerja dengan motivasi tinggi;

THE KING - LAMPASE: Menyediakan Aneka Minuman Dan Makanan Yg Istimewa Alamat Lampase

MITRA BELAJAR MOBIL: Belajar Mobil, HUB Eddy, HP: 081221463696, PIN BB: 29435E4F, Jl. Jend. Sudirman - Keutapang. Banda Aceh WARKOP BAHTERA: Menyediakan aneka minuman kopi khas Aceh, Kopi telor kocok (Spesial), Juice, dan juga tersedia pecal lontong& Mie Goreng.Alamat. Jln. Iskandar Muda, Meureudu. (Depan Koramil Meureudu). HUB: Popon HP. 085297674660 WARKOP MAK NU : Menyediakan kopi dan sarapan pagi, Jl.Mata Ie Ketapang Dua Gue Gajah Aceh Besar. RM. SARA: Menyediakan kari kambing, nasi goreng , capcai, nasi putih, kopi balek, aneka jus dan menerima kateringan, HP: 0821-6555-5591 KOPI KHOP 35 CAFE & DOORSMER: Jl. AMD (Depan Mess BPK -RI) Banda Aceh HP: 081370103535 CK COFFEE : Menyediakan kopi saring, arabica gayo, aneka makanan dan Juice. Alamat. Jln. Area Parkir Suzuya Mall Setui Banda Aceh CUT EN KUPI Jl. Malikussaleh Simpang Lhong Raya Banda Aceh. HP: 08116821011

CEK WI KUPI DAN DAN MINI MARKET: Jl. Samping IGD RSU Pidie Jaya). Menyediakan kopi saring dan aneka juice,nasi goreng/mie goreng,dan fasilitas Wifi.dan sedia Bakso KakLaRhingJl.B.AcehMedan.Hub:081360134233. RUMAHMAKANBUNDAKANDUNG:Menerima pesanan: Catering, Prasmanan, Nasi Kotak, Rantangan.JLNSIMPANGLAMPENEREUT ACEHBESAR AYAM PENYET CUT BANG (DEPAN POLSEK PIDIE JAYA) SEDIA AYAM DAN BEBEK PENYET,AYAM KAMPUNG,NASI GORENG SEAFOOD,CAH KANGKUNG,MIE GORENG SEAFOODDANANEKAMINUMANDINGINDAN J U I C E . M E L AYA N I N A S I KOTAK,ARISAN,ULTAH,SIAP DIANTAR KE TEMPAT.HUB.CUTBANG: 0813 60807989/0852 60228443

ELCOMANDATE CAFEE: Menyediakan aneka minuman dan kopi khas Aceh, Kopi telor kocok (Spesial), aneka Juice,. free wifi, Jalan: MR. Hasan Batoh RM. PADANG PARIAMAN: Menerima pesanan nasi kotak dan nasi bungkus, Jl. Lamlagang Samping Pabrik ES - Banda Aceh, HUB: 085211712577 RM SIMPANG PAUH: Menyediakan masakan minang, kikil, ikan panggang, dll, Alamat: Jl. Sultan Iskandar Muda Punge Ujung Kec. Meuraxa, menerima pesanan HP: 081377342600 WARKOP SEKBER: Menyediakan aneka minuman dan kopi khas Aceh, aneka Juice. ALAMAT: SAMPING TELKOM DEPAN MESJID RAYA

PARIS COFFEE ZONA WFI : Menyediakan Aneka Minuma Kopi Khas Aceh,Kopi Telor Kocok Dan Juga Tersedia Juice.Alamat Batoh

MILA SAKTI: Menjual beras Tangse asli dan berbagai macam jenis beras. Juga menjual bahan kelontong. Mutu terjamin dan harga bersaing, kunjungi tempat kami di Jalan Hasan Saleh (Samping Pasar Ikan Neusu, Aceh) Banda Aceh HUB: 081219121920 PT. ANUGRAH JAYA DILLA BELLA : Perusahaan Angkutan Umum/Travel, Jalan Dr. Teuku H. M. Hasan, Komplek Terminal Terpadu, Batoh, Banda Aceh. Hp. 085261917174 - 081269776322

“MITRA AMANAH” yg Butuh “DANA” Mendesak untuk BAYAR HUTANG & MODAL USAHA,JANGAN PUTUS ASA, KAMI ADA “DANA AMANAH” Dgn METODE ISTIQHOSAH, WIRID Dan DZIKIR. Proses 2 jam CAIR. Hub. KH Ir. BAGOES ARYO DININGRAT Hp.0812-212-1160.AMAN Tidak Ada TUMBAL, NYATA & Tidak Ada PENIPUAN “GARANSI BERHASIL”

Warkop Nabila SIANG MALAM, menyediakan Makanan Mie Goreng , Nasi Goreng Kentury, Martabak Telor, Ruti Cane. Minuman Juice, TST, Sanger, Teh hijau, dll. Alamat jalan Jendral Sudirman Kota Jantho Aceh Besar. (MAU NGOPI MARI Ke SIANG MALAM)

MIE ACEH: Menyediakan Mie Goreng, Mie Rebus, Mie Goreng Basah, Mie Mata Sapi, Mie Telur Dadar, Mie Kepiting Spesial, Mie Cumi Spesial, Mie Udang+cumi, Mie Daging Spesial, Mie Kepiting Lunak. (SIMPANG LIMA)

CV.BINA MANDIRI.COM: Kontraktr Electronic & STNK/BPKB Leveransier, Jln. Dharma No. 5 Kp. Laksana-Banda Aceh, No.Polisi:BL 8764 FL,Nama (0651)635546. Pemilik: KOPERASI HP: 0852-6083-0080,Tlp:

KARYAWAN MON MADU PTPN I Merk/ Tipe:MITSUBISHI / FE 119 6 BAN, Tahun : 1996, Warna : KUNING, No.Rangka : FE 119E050356, No. Mesin:4D34C50361

STNK/BPKB

DK92833, No. BPKB : 09110686

OPTIK MATAHARI: Jln. Rumah Sakit Datu BeruTakengon

PROSES CEPAT & MUDAH LAYANAN PINJAMAN SELURUH ACEH

No.Polisi:BL AG,Nama Pemilik: KANWIL No.Polisi:BL 4838 EQ,Nama Pemilik: USMAN No.Polisi:BL 4912241 JS,Nama Pemilik: MUHAMMAD PERTAMBANGAN Merk/Tipe:HONDA SUPRA /ENERGY NF125TR, TAUFIK, Merk/Tipe:HONDA NC11A3C, TahunMerk/ : No.Polisi:BL 4668DAN BC,Nama Pemilik: Tipe:MITSUBISHI KUDA GLS, TahunNo. : 1999, Warna PUTIH T: SILVER A R2012, MTahun IWarna A T: 2011, I: No.Rangka , NWarna o HITAM, . R:: HITAM, a n g k a : MUTIARA, VA1WHR000141, No.Rangka : MH1JB9124BK522005, No. Rangka : MH1JF9117CK676723, Mesin: M H 1Mesin:4G18940591, J F V 111 G K 3 3 3 2No. 5 6BPKB 2 , N No. o .:M e sMesin: in: No. 8574378-A JB91E2513670, 08641014-A JF91E1672114, No. BPKB : 07270396

JFV1E1337672

Lowongan Kerja • • • • • •

1. Ada BPKB pasti 100% cair 2. BPKB Dijamin Aman 3. Bunga Murah dan Angsuran Terjangkau

HUBUNGI : 082366103722 (ACC FLEXI)

LOWONGAN KERJA SALES MAN (SS) SALES LADY (SL) •Pria/Wanita, Usia maksimal 27 Tahun •Pendidikan Minimal D3 •Berorientasi pada penjualan •Memiliki Kendaraan Sendiri •Memiliki SIM A dan SIM C •Berpenampilan Menarik dan Komunikasi dengan baik Bagi anda yang memenuhi kualifikasi diatas, segera kirimkan Lamaran Kerja Lengkap ke alamat : MAZDA ACEH Jl.Dr.Mohd.Hasan No.123, Simpang Lampeuneurut - Aceh Besar

DIPASARKAN RUMAH TYPE 42/105 (TANPA DP & TANPA BUNGA) Daerah Bandara Kualanamu/ KNIA - Medan. HUB. 0811866222, 0816377166 NB* Tersedia Kavling Exclusive 7X15, 7X20 & 7X28

No.Polisi:BL 982 273 AG,Nama No.Polisi:BL AC,NamaPemilik: Pemilik:PEMPROV AHLIL NAD Merk/Tipe:TOYOTA KIJANG INNOVA E, BAKRI, Merk/Tipe:Toyota New Avanza 1.3G Tahun : 2005, Warna : HITAM MET,No.Rangka : MT, Tahun : 2012, WarnaNo. : Hitam Metalik, No. MHFXW41G550010227, Mesin:1TR6128466, Rangka : MHKM1BA3JCK056714, No. Mesin: No. BPKB : 6432657-A

OPTIK MUTAZAM: Menerima resep dokter periksa mata gratis, Jln. Hasan Saleh No. 51 A Neusu Jaya HP: 081374258646 Banda Aceh

PINJAM DANA JAMINAN BPKB MOBIL

Rumah Makan KAWAN SETIA , Menyediakan Nasi Siang dan Malam, dengan menu, Nasi Sayur, Nasi Goreng, Ikan Bakar. Alamat Jalan Jendral Sudirman Kota Jantho Aceh Besar. (MAU MAKAN INGAT KAWAN SETA)

DUEK PAKAT WARKOP Menyediakan Aneka Minuman dan Kopi Khas Aceh serta Aneka Juice,Free Wifi. Alamat : Jl. Prof Ali HAsyim, Pango, Lamteh, Banda Aceh

Berkas Permohonan diantarkan langsung ke :Apotik Al-Insan Jalan Tgk.Chik Dipineung Raya No 26C, Banda Aceh, Contak person HP. 0812 6930 520. paling lambat 22 Mei 2017

LOWONGAN KERJA 1. KASIR 2. KOKI 3. ASISTEN KOKI 4. KOKI BAKAR IKAN 5. PEMBUAT MINUMAN 6. PELAYAN 7. SECURITY 8. STAFF KEBERSIHAN 9. STAFF GUDANG Persyaratan : Laki-Laki / Wanita Usia minimal 21 tahun (Untuk Koki minimal 24 tahun) Pendidikan minimal SMA Jujur,Pekerja keras, disiplin dan taat dalam segala aturan Berpenampilan menarik Mampu mengoperasikan Komputer ( Untuk Kasir dan Pelayan ) Pengalaman kerja pada bidangnya minimal 2 tahun ( Untuk Koki 4 Tahun ) Sedang tidak menempuh pendidikan Diutamakan belum menikah Lamaran paling lambat pada tanggal 30 April 2017. CV dapat diserahkan ke : RESTAURANT JAMBO GEUMULOH Jl.Sumber Alam, No.16 Lambaro Skep, Kec.Kuta Alam, Banda Aceh hubungi Syawal Fitriady ( 082366949944 ) Email : syawalfitriady@gmail.com

• • • • • • • • •

Lowongan Kerja

Lowongan Kerja

Lowongan Kerja

Lowongan Kerja

KUALIFIKASI : • Wanita Berpenampilan Menarik • Sehat Jasmani dan Rohani • Usia Maximum 30 Tahun • Pendidikan Minimum SMU/SMK/ Sederajat • Berpilaku Jujur • Menyayangi Anak-Anak • Bisa Bekerjasama dalam Team • Mampu Mencapai Target • Mau Bekerja Keras • Belum Menikah

KAPTEN WAITER Pria , Usia maksimal 25 tahun, Minimal SMA, Berpenampilan menarik KASIR Wanita , Usia maksimal 25 tahun, Minimal SMA, Berpenampilan menarik WAITER/S Pria/Wanita , Usia maksimal 22 tahun, Minimal SMP/SMA, Berpenampilan menarik STEAWARD Pria, Usia maksimal 22 tahun, Minimal SMP HELPER Wanita , Usia maksimal 25 tahun, Minimal SMP, Berpenampilan menarik

1. Branch Head Sales (HS) Pria/Wanita Pendidikan Minimal DIII sederajat Usia 27-35 Tahun Memiliki pengalaman sebagai koordinator marketing/ team leader minimal 2 tahun Memiliki jaringan/networking yang kuat Terbiasa dengan target penjualan cabang Menguasai microsoft offices Penempatan : Kota Fajar, Idi & Blang Pidie

PT ELNUSA PETROFIN POSISI : GRADUATE TRAINEE Persyaratan Utama •Memiliki kemampuan kepemimpinan •Berintegritas dan memiliki Kredibilitas yang tinggi •Mampu berfikir Analitis •Berorientasi pada hasil kerja •Berjiwa sosial •Dapat bekerja dalam tim •Mengoperasikan Microsoft Office & Software IT •Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah unit Kerja Perusahaan •Minimal S1 •Kampus Negeri minimal IPK 3.00 •Kampus Swasta minimal IPK 3.50 •Jurusan : Teknik Mesin, Fmipa, Teknik Lingkungan, Teknik Informatika, Logistic, Manajemen Transportasi, Kesehatan Masyarakat •Usia 24 Tahun •Tinggi minimal 165 Cm Bring Your CV to : hrd.epn@elnusa.co.id

SYARAT: • Pas Fhoto 3x4 1(Satu) Lembar • Copy KTP • Copy Kartu Keluarga • Copy Ijazah Terakhir • Daftar Riwayat Hidup BATAS PENGIRIMAN Kamis, 6 April 2017 ABU CEK COFFEE Jl. Soekarno Hatta (Depan RSUD Meuraxa) Lampeneurut, Banda Aceh HP: 0811-681-9994

Persyaratan :

• Fotocopy Ijazah terakhir 1 lembar • Pas Foto 3x4 sebanyak 2 lembar • Fotocopy KTP • Tidak sedang kuliah • Surat Lamaran • Siap menjalankan shalat 5 waktu dan siap bekerja dibawah tekanan. Fasilitas : Mess, Makan dan Incentive lainnya Antarkan CV dan Lamaran Anda ke alamat : AYAM PENYET JOKO SOLO Jl.Mata Ie Keutapang 2, Aceh Besar Telp.0651 41842

• • • • • • •

2. Koordinator Marketing (KBM)

•Pria /Wanita •Usia Min 25 tahun •Pendidikan Minimal SMU sederajat •Pengalaman Kerja Minimal 1 thn dibidang yang sama •Menguasai microsoft offices •Memiliki jaringan/networking yang kuat •Bersedia bekerja dibawah tekanan Penempatan : Kuala Simpang, Idi, Takengon, Meulaboh, Nagan Raya, Kota Fajar, & Blang Pidie Kirimkan surat lamaran dan CV terbaik Anda ke : sulaiman@mandalafinance.com Selambat-lambatnya tanggal 26 April 2017. Subject email (Kode lamaran_cabang penempatan) Contoh (KBM_Langsa) Cukup Mengirimkan Surat lamaran dan CV anda (Doc)

Supervisor (1 orang) Staf Kasir & Administrasi (2 orang) Staf Marketing (2 orang) Staf Cleaning Services (5 orang) Staf Home Cleaning (5 orang) Operator Cuci & Setrika Uap (4 Orang)

Kualifikasi Hanya Khusus untuk Wanita diutamakan yang sudah berpengalaman sebagai staf laundry atau cleaning services (posisi 1,2, 4, dan 6), Usia Min. 21 tahun dan maks. 35 tahun, Pendidikan min. SMA/Sederajat (posisi 4,5&6), min. D3/S1 (posisi 1,2&3), Berpenampilan menarik , Jujur, disiplin, Sopan dan rajin, Bisa bekerja secara tim maupun individu, Memiliki SIM C diutamakan yang memiliki kendaraan bermotor (posisi 1,2&3) Fasilitas : Gaji Pokok Bonus apabila kerja sesuai target Bagi yang tertarik dan berminat serius dapat mengantarkan surat lamaran lengkap beserta Fotokopi KTP, Fotokopi Ijazah Terakhir, Fotokopi Kartu Keluarga, Pas Foto 4x6 diantarkan langsung ke email delaundry@gmail.com atau diantar langsung ke : Pimpinan Delaundry Grup Jln. Residen Danu Broto No.9 Geuceu Komplek - Banda Aceh 23239 HP.085277659602 ( SMS Tidak Dilayani / Hanya Jam Kerja) (dekat kantor dinsosnaker kota banda aceh / SD 50 pas depan mira garden) Batas waktu lamaran hingga 31 Mei 2017 Hanya pendaftar yang memenuhi syarat yang akan dipanggil untuk melakukan tahapan wawancara.

Lowongan Kerja • Jujur sangat diutamakan • Berpengalaman min 1 thn dlm bidang material bangunan

• Memiliki akhlak & perilaku yang baik • Bisa membaca, menulis, berhitung dengan baik

• Lincah & cekatan • Pendidikan min SMA • Belum menikah • Berbahasa Indonesia yang baik & lancar

• Cakap dalam melayani pelanggan • Berpenampilan menarik Berkas Lamaran sebagai berikut :

• CV terbaru • Fotokopi Ijazah (1 lembar) • Fotokopi KTP (1 lembar) • Pas foto berwarna 3x4 (1 lembar) Lamaran Kerja Langsung diantar ke : TOKO BESI JAYA BARU Jln. Teuku Umar, No.247, Lamteumen Timur, Banda Aceh. Email :jayabaru.bandaaceh@gmail.com


Dokumen ini teregistrasi hanya untuk Sdr/Sdri : Rakyat Aceh - email: metroaceh@gmail.com , Dilarang menyebarluaskan dokumen ini !!!

16

RABU 3 MEI 2017

Beri Makan Kanguru Bikin Trip Jadi Seru BRISBANE – Kemarin (1/5) Brisbane bersuhu 22 derajat Celcius loh. Akhirnya, aku nggak perlu kedinginan lagi. Kali ini, aku, Helena Tipawael (SMA Frateran Surabaya); Maghrizkia Aulia (SMA Barunawati Surabaya); dan Ananda Dea (SMA Ciputra Surabaya) bakal mengeksplorasi Australia Zoo. Jadi, Australia Zoo adalah kebun binatang yang dibangun terbuka dengan beragam binatang dari seluruh dunia. Pukul 09.00 kami berangkat dengan minibus. Oh ya, sebelum sampai di Australia Zoo, kami harus melewati hutan yang mirip sekali dengan scene di film Twilight loh.

VACATION: Dari kiri, Maghrizkia, Ananda, dan Helena menghabiskan waktu liburan di Australia Zoo kemarin (1/5).

Sampai di sana, kami mendapatkan peta untuk turis. Perhentian pertama kami adalah penangkaran buaya, lalu ke rumah burung. Nah, di rumah burung itu, semua spesies burung diletakkan di ruang terbuka. Jadi, kami bisa main dan mengambil foto sepuasnya. Selanjutnya, kami berjalan hingga di lahan red kangaroo. Di sebelah red kangaroo ternyata ada koala yang langsung bikin kami excited. Next trip, atraksi panda menyambut kami. Panda tersebut berjenis red panda dengan bulu merah pirang. Kami juga melihat atraksi harimau yang mencari tempat tidur dan

berenang. Di seberang tempat harimau, ada sederet unta. Luckily, unta itu disediakan untuk turis yang ingin short trip selama delapan menit. Aku dan Dea pun memutuskan untuk mencobanya. Belum puas dengan red kangaroo, kami mencari kanguru lainnya. Akhirnya, kami tiba di daerah luas yang terdapat kanguru di dalamnya. Kami menyempatkan diri membeli makanan kanguru dengan harga AUD 2 per plastik medium. Tangan kami terasa geli saat dijilati kanguru, hahaha. Last but not least, pemberhentian kami terakhir adalah menonton pertunjukan

burung dan buaya di stadion melingkar. Wah, kami takjub melihat burung-burung yang menari bersamaan. Di samping pertunjukan burung, kami juga deg-degan dengan atraksi buaya yang siap memangsa. Aaah, you guys should visit this place someday! (helena/c25/als)

HELENA FOR ZETIZEN

DALAM peringatan Hari Pendidikan yang jatuh pada hari ini, kita patut bersyukur karena mendapatkan pendidikan yang layak. Baik di sekolah maupun di rumah. Baik dari guru maupun dari ortu. Tapi, gimana dengan saudara-saudara kita yang jauh di pelosok Indonesia? Mereka masih jauh dari fasilitas yang layak, guys. Eits, kita bisa loh jadi guru dan pengajar muda untuk membantu mereka mengenyam pendidikan. Soalnya, ada beberapa organisasi yang bisa mewadahi niat baik kita seperti Indonesia Mengajar dan 1000 Guru berikut ini nih. (far/c22/fhr)

DOK.PRIBADI

DOK.PRIBADI

TERASA DEKAT: Relawan 1000 Guru terlihat interaktif dalam mengajar anak-anak di pedesaan. Hal itu dilakukan sesuai visi 1000 Guru yang identik dengan mengajar secara fun.

BERBAGI ILMU: Pengajar muda dari Indonesia Mengajar mengenalkan teknologi kepada siswa pelosok. Pengenalan itu bertujuan mendukung keberhasilan pendidikan jangka panjang.

1000 Guru merupakan komunitas peduli pendidikan di pedalaman dan perbatasan Indonesia. Komunitas tersebut dibentuk sejak 2002 oleh Jemi Ngadiono. Program 1000 Guru pun nggak cuma difokuskan untuk mengajar, tapi juga traveling! So, bagi kamu yang suka jalan-jalan dan berkegiatan, pasti cocok banget deh ikutan program itu. Biasanya, kegiatan 1000 Guru dilaksanakan selama tiga hari saat weekend. Dengan begitu, para relawan 1000 Guru masih bisa melakukan kegiatan normalnya di tempat asal kayak sekolah atau bekerja. ’’Jumat kami berangkat, Sabtu mengajar, dan Minggu jalan-jalan,’’ kata Jemi. Jadi, porsi teaching dan travelingnya kurang lebih setara. Organisasi itu bekerja di 18 provinsi di Indonesia. Mulai Aceh terluar hingga Kupang dan Papua loh! Pantesan udah banyak banget para relawan pengajar yang dikirim untuk membantu pendidikan dan pembangunan di sana. Selain mengajar, 1000 Guru punya program lain seperti Pengobatan Gratis yang didukung dokter-dokter profesional. ’’Untuk sekali program, ada 30 orang yang berangkat,’’ ucap Jemi. Nah, untuk menjadi bagian dari 1000 Guru, kamu harus berusia 18–30 tahun dan punya fisik yang kuat. Sebab, kamu akan tinggal di pedalaman. Program tersebut terbuka untuk semua kalangan dan profesi loh. Bahkan, nggak jarang kalangan artis juga ikutan program itu loh. Jadi, buat kamu yang ingin mengajar sambil ngeksis bareng artis, boleh deh volunteering bareng 1000 Guru kalau udah cukup umur. Yang jelas, pola mengajar 1000 Guru lebih menekankan pada motivasi dan cara-cara yang lebih fun serta kreatif. ’’Jadi, kita bukan seperti guru di sekolah yang mengajar secara kaku dan berkurikulum,’’ jelas Jemi.

MEMBANTU MIMPI ORANG LAIN Nevia Herdianti, Universitas Airlangga Surabaya

Selain 1000 Guru, ada Indonesia Mengajar. Yakni, gerakan yang juga memfasilitasi para pengajar muda untuk ikut bergerak di bidang pendidikan, terutama di level sekolah dasar. Ruang lingkup gerakan yang didirikan Hikmat Hardono pada 2010 tersebut pun sampai ke bagian terluar Indonesia seperti Aceh dan Papua. ’’Untuk membentuk keberdayaan masyarakat dalam bidang pendidikan, kita harus menjadi rendah hati. Salah satu caranya adalah menjadi guru,’’ tutur Hikmat yang juga menjadi Ketua Yayasan Indonesia Mengajar. Indonesia Mengajar pun memperhatikan banget tercapainya tujuan-tujuan mengajar, terutama dalam jangka panjang loh. Makanya, program tersebut dilakukan nggak cuma sehari dua hari, melainkan lima tahun dengan lima angkatan pengajar. Volunteer yang udah sarjana pun diutamakan supaya pengajaran benar-benar berkualitas. Durasi yang lama tersebut emang ditujukan supaya gerakan mengajar benar-benar berdampak. ’’Kalau ingin berhasil memberdayakan masyarakat, kita harus kerja intensif. Makanya, kami perlu lima tahun untuk membangun daerah. Tujuannya, membentuk interaksi antaraktor dalam pendidikan,’’ kata Hikmat. Nggak heran, Indonesia Mengajar pun meraih banyak keberhasilan. ’’Kami lihat masyarakatnya, apakah bisa ditinggal untuk melanjutkan pembangunannya. Saat ini ada 12 kabupaten yang bisa bergerak sendiri. Contohnya, di Halmahera Selatan dan Lampung yang berhasil membuat taman bacaan, kelas inspirasi, dan membentuk pemuda penggerak desa,’’ ucap Hikmat.

DOK.PRIBADI

”Buat aku, hidup itu harus bermanfaat bagi orang lain. Karena itu, aku berusaha membantu mereka yang kurang mampu dengan membagikan ilmu yang aku punya melalui gerakan 1000 Guru. Toh, berkat gerakan tersebut, adik-adik menjadi lebih berani bermimpi dan memiliki wawasan yang lebih luas.” MENINGKATKAN PRESTASI DAERAH Muhammad Ichsan Abda, Universitas Malikussaleh Aceh

BANYAK loh anak muda yang peduli dengan pendidikan anak-anak di pelosok. Bahkan, mereka beraksi langsung bareng gerakan volunter mengajar. Gimana sih cerita mereka? Yuk, simak bareng-bareng! (irm/c25/fhr)

DOK.PRIBADI

”Aku bergabung sebagai volunter dalam kegiatan Indonesia Mengajar di daerahku, sekitar Aceh Utara. Menurutku komunitas ini cukup berhasil dalam dunia pendidikan. Buktinya, prestasi pendidikan di Aceh Utara sangat meningkat serta siswa dan guru menjadi lebih antusias dalam melakukan proses belajar-mengajar.” BELAJAR DENGAN MENGAJAR Anggi Meiladasari Gultom, SMAN 2 Ternate

DOK.PRIBADI

”Aku ikut mengajar di salah satu panti di Ternate. Bareng teman-teman lain, kami membentuk sebuah komunitas mengajar. Kami terus membagikan ilmu dari satu tempat ke tempat yang lain. Dari proses itu, sebenarnya bukan mereka aja yang belajar, tapi aku juga belajar lebih bersyukur karena banyak orang yang kurang beruntung dan nggak bisa mendapatkan pendidikan layak.”

Alasan gerakan mengajar ke pelosok (3 tertinggi): Kurangnya perhatian pemerintah 37% Pendidikan yang

Zetizen di DKI Jakarta, Kalimantan Tengah, dan Sulawesi Selatan merasa tergugah buat membantu mengajar adik-adik yang tinggal di daerah terpencil.

kurang merata 32%

8

Daerah pelosok emang kekurangan

di antara 10 Zetizen tertarik jadi volunter mengajar ke pelosok Indonesia.

tenaga guru 27%

ILUSTRASI: RAMA/ZETIZEN TEAM

PROFIL RESPONDEN

Pendidikan SMP 28%

SMA

59%

KULIAH

13%

Jenis Cewek kelamin Cowok

61% 39%

Usia 12–15 tahun

29%

16–18 tahun

61%

19–20 tahun

10%

JUML RESPONDEN 1.184 ORANG. POLLING DILAKUKAN DI 34 PROVINSI, JUMLAH MULAI HINGGA JAYAPURA. SAMPLING ERROR 4,5 PERSEN. ULAI ACEH A

339343

PROJECTS ABROAD

JADI volunter emang menyenangkan. Kita mendapatkan pengalaman dan teman-teman baru. Tapi, jadi volunter yang mengajar itu nggak bisa sembarangan, guys. Kamu harus punya beberapa skill yang pasti dibutuhkan saat mengajar nanti.

M3TV

GABUNG dengan geng ataupun skuad, tampaknya, asyik. Ke mana-mana bareng. Mulai dihukum sampai seru-seruan ketika hang out. Tapi, disadari atau nggak, ada tekanan yang muncul saat kamu memutuskan berteman dalam kelompok besar.

KESETARAAN hak perempuan terus diserukan. Mulai hak berpakaian di tempat umum sampai gaji yang ternyata masih di bawah laki-laki. Menurut kamu, apa sih hal paling berat yang harus dialami perempuan Indonesia? Let us know your opinion dan 10 tulisan paling menarik akan mendapatkan hadiah dari Luna Habit. FIND MORE ON:

zetizen.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.