**)BANDA ACEH DAN SEKITARNYA *)LHOKSEUMAWE DAN SEKITARNYA
ZUHUR **)12:50 *)12:43 MAGRIB **)18:51 *)18:45
www.harianrakyataceh.com
SELASA 14 MARET 2017 | 16 Jumadil Akhir 1438 H
Spirit Baru Membangun Nanggroe
SUBUH **)05:32 *)05:24 ASAR **)16:05 *)16:58 ISYA **)19:59 *)19:52
Eceran
Rp3.000
Mendagri Tanggapi Keputusan Zaini BANDA ACEH (RA) - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, menanggapi dingin keputusan Gubernur Aceh Zaini Abdullah, memutasi 33 pejabat di lingkungan pemerintah Aceh. "Pergantiankan wewenang gubernur, bupati dan walikota, eselon I melalui Mendagri kemudian, kami bawa ke Tim Penilaian Akhir (TPA) yang pimpin bapak presiden," sebutnya, pada Rakyat Aceh. Namun menurutnya, eselon II kewenangan kepala daerah sesuai mekanismenya. "Kalau belum sesuai aturan bisa Plt dulu misalnya," kata Tjahjo, Senin (13/3). Sementara itu, sejumlah kepala dinas yang dimutasi Gubernur Aceh Zaini Abdullah, temui Dirjen Otda, Soni Sumarsono di Jakarta. Rombongan melaporkan kondisi terakhir pemerintahan Aceh, dimana 33 pejabat eselon II dimutasi jelang tiga bulan berakhirnya jabatan
Polemik Mutasi 33 Pejabat Meluas
DPRA Akan Panggil Zaini BANDA ACEH (RA) - Mutasi 33 pejabat yang dilakukan Gubernur Aceh Zaini Abdullah, masih menjadi polemik. Bahkan Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) melakukan telaah terhadap kebijakan tersebut. Sejumlah pimpinan DPRA telah bermusyawarah di ruang rapat ketua, Senin (13/3). “Terkait polemik sedang hangat dibincangkan berbagai kalangan mengenai kebijakan Gubernur Aceh, mencopot dan melantik kembali 33 pejabat eselon di lingkungan pemerintah Aceh,” kata Ketua DPRA Tgk H Muharuddin. Ia menjelaskan, masyarakat Aceh ingin mendengar atau melihat sikap dari DPRA, maka DPRA melakukan rapat koordinasi dengan pimpinan dan ketua fraksi juga ketua komisi. Hasil rapat memutuskan DPRA mendelegasikan Komisi I menindaklanjuti dengan memanggil Gubernur Aceh, pihak Baperjakat untuk
Baca MENDAGRI Hal 2
BERI KETERANGAN: Ketua DPRA, Muharuddin didampingi Wakil Ketua DPRA, Sulaiman Abda memberi keterangan terkait mutasi eselon II yang dilakukan Gubernur Aceh di ruang rapat ketua gedung DPRA, Senin (13/3).
Baca DPRA AKAN Hal 2
ISHAK MUTIARA/RAKYAT ACEH
Asumsi Jaksa Antar Ismuhadi ke Salemba BANDA ACEH (RA) - Menjadi tahanan bagi Ismuhadi bukan suatu hal yang baru. Tapi kembali masuk penjara, dengan vonis sebagai terhukum peredaran narkoba, hal yang sangat menyakitkan bagi mantan tahanan politik ini. Seperti diketahui, Ismuhadi menjadi tahanan politik (Tapol) terkait bom Bursa Efek Jakarta, pada 2000 lalu. Agustus 2016, ia kembali tersangkut hukum, ikut dibekuk dan
dijadikan tersangka atas peredaran narkoba jenis sabu-sabu seberat 30 kilogram. Seperti diketahui, Ismuhadi ditangkap BNN di Jakarta Kamis 4 Agustus 2016 lalu atas tuduhan terkait sindikat narkotika internasional China-Malaysia-Indonesia. Saat itu, sebanyak 10 tersangka diamankan BNN dalam peristiwa tersebut. Dua
Dirut RSUD Simeulue Diperiksa Polisi Terkait Hutang Capai Rp4,2 Miliar Benar. Yang bersangkutan masih menjalani pemeriksaan, terkait persoalan adanya hutang di rumah sakit,”
Baca ASUMSI JAKSA Hal 2
Yudha Prakasa
SIMEULUE (RA) - Penyidik Polres Simeulue, secara resmi periksa intensif dr Irwansyah, Dirut Rumah Sakit Umum Daerah setempat sejak pukul 10.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB, Senin (13/3). Ia dicecar 19 pertanyaan, terkait hutang rumah sakit yang mencapai Rp4,2 miliar. Polisi menaruh curiga atas hutang rumah sakit pemerintah itu pada Perusahaan Besar Farmasi (PBF) dan Kimia Far-
ma yang suplai obat berdasarkan E-Katalog. Kapolres AKPB Satya Yudha Prakasa, membenarkan pemanggilan itu. “Benar. Yang bersangkutan masih menjalani pemeriksaan, terkait persoalan adanya hutang di rumah sakit,” katanya. Sementara Kasatreskrim Iptu Irwansyah, menyatakan polisi juga memanggil saksi lainnya. Namun saksi, masih dirahasiakan demi kelancaran penyidikan. Ia akan memberitahukan usai pemeriksaan Dirut RSUD Simeulue. Pemeriksaan polisi dilakukan menyusul
Baca DIRUT RSUD Hal 2
Kasus Penembakan Cot Cantek
Sidang Apa Karya Ditunda
ZIAN MUSTAQIN/RAKYAT ACEH
DITUNDA: Majelis hakim PN Sigli, menunda putusan persidangan kasus penembakan di Gampong Cot Cantek, Kecamatan Sakti, Kabupaten Pidie, dihadiri oleh keempat terdakwa di PN Sigli, Senin (13/3).
www.harianrakyataceh.com
SIGLI (RA) - Sidang putusan kasus penembakan di Gampong Cot Cantek, Kecamatan Sakti, Kabupaten Pidie, yang melibatkan terdakwa kelompok Zakaria alias Apa Karya Cs (42), ditunda hingga Rabu (29/3). Keputusan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Sigli, Budi Sunanda SH, MH, itu dikarenakan seorang majelis hakim berhalangan, dengan alasan masih dalam masa cuti, Senin (13/3). Adapun kelompok Apa Karya Cs, antara lain Zakaria alias Apa Karya (42), Ruslan (49), Abdul Manaf (41), Senin lalu dituntut dengan hukuman lima tahun penjara, sementara Muhammad (32), dituntut den-
Baca SIDANG APA Hal 2
metro aceh @gmail.com
NANGGROE ACEH
SELASA 14 MARET 2017
Asumsi Jaksa Antar Ismuhadi ke Salemba Sambungan dari hal 1
HENDRI/RAKYAT ACEH
SILATURAHMI: Ismuhadi mantan tahanan politik silaturahmi bersama wartawan di Sekber Jurnalis Banda Aceh, Senin (13/3).
Dirut RSUD Simeulue Diperiksa Polisi Sambungan dari hal 1
terhentinya suplai obat-obatan ke rumah sakit. PBF dan Kimia Farma hentikan pasokan akibat belum lunasnya hutang sebesar Rp4,2 miliar. Sementara kebutuhan obat berdasarkan daftar E-Katalog yang ditetapkan oleh Menteri Kesehatan RI, sangat mendesak dan harus tersedia dalam waktu dekat untuk kepentingan medis di RSUD Simeulue. Namun pihak PBF yang ditunjuk? berdasarkan Permenkes RI, Nomor 63 tahun 2014 Tentang Pengadaan Obat Berdasarkan Katalog Elektronik (Ekatalog), tidak meladeni permintaan suplai obatobatan dari RSUD Simeulue, sebelum melunasi hutang yang tertunggak sejak tahun 2014 lalu. Sebelumnya pihak manajemen RSUD Simeulue, memiliki hutang sebanyak Rp21,8 miliar sejak tahun 2014 lalu. Kemudian dilunasi secara cicilan, hingga tahun 2017, hutang masih tersisa Rp4,2 miliar. Sementara informasi yang diterima Rakyat Aceh, dari pihak RSUD Simeulue kebutuhan anggaran yang diusulkan sebanyak tahun Rp3,5 miliar tahun 2015, namun yang disetujui hanya Rp750 juta. Begitu juga tahun 2016 telah diusulkan Rp2,5 miliar, lagi-lagi yang disetujui hanya Rp750 juta. (ahi/mai)
mudian menghujat saya di media sosial yang ada. Saya bisa jadi sudah kebal, tapi keluarga besar saya yang tak bisa terima. Karena keluarga sangat yakin saya tak akan pernah terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Inilah maksud saya menceritakan musibah saya ini ke teman-teman media,” ungkapnya. Selanjutnya, Ismuhadi yang didampingi empat penasehat hukumnya yakni, Buchari SH, J kamal Farza, Teuku Arifin, Teuku Iskandar dan Sayuti Abu Bakar mengatakan, pidana tujuh bulan yang dijalaninya pasca penangkapan hanya diputuskan hakim berdasar asumsi jaksa, karena tidak dapat membuktikan tuduhan yang diarahkan padanya. Dalam kasus tersebut Ismuhadi mengaku dikenakan tindak pidana pencucian uang dan Pasal 131 UU No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. “Kenapa saya katakan asumsi karena pembuktian itu hanya versi jaksa, bukan pembuktian dari sisi saya. Mengetahui sesuatu tindak pidana tapi tidak melaporkan sebagaimana pasal 131 yang dituduhkan. Singkatnya saya dihukum hanya karena tidak bersedia menjadi cuak,”ujar Ismuhadi. (ibi/mai)
Pemerintah Aceh Umumkan Lelang APBA BANDA ACEH (RA) – Gubernur Aceh, Zaini Abdullah mengatakan, untuk mempercepat realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Aceh (APBA) Pemerintah Aceh akan mengumumkan Lelang Kegiatan tahun 2017 pada hari Jumat, 17 Maret 2017. Hal tersebut disampaikan Zaini Abdullah seusai melakukan rapat dengan seluruh Kelapa Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) di ruang rapat Pengendali dan Percepatan Kegiatan (P2K) Setda Aceh, Senin (13/3). “Alhamdulillah kita tadi sudah melakukan rapat untuk membicarakan percepatan APBA 2017, Insyallah tanggal 17 maret ini akan kita umumkan lelang kegiatan,” kata Zaini. Untuk efektifitas dan efisiensi waktu
Sidang Apa Karya Ditunda Sambungan dari hal 1
gan hukuman empat tahun penjara, karena dakwaan percobaan pembunuhan kepada Ibrahim, warga Gampong Cot Cantek. Sementara sidang tuntutan dipimpin oleh Majelis hakim, Budi Sunanda SH MH, Yusmadi SH MH, dan Samsul Maidi SH, adapun panitera persidangan Sulaiman SH serta Jaksa Penuntut Umum (JPU), Fakhrillah SH dan Dedi Saputra SH. Humas PN Sigli, Yusmadi SH, kepada Rakyat Aceh, mengatakan persidangan kasus penembakan di Cot Cantek, Kecamatan Sakti, seharusnya diputuskan hari ini, Senin (13/3). Namun karena seorang Hakim anggota yaitu Samsul Maidi SH, masih dalam masa cuti, sehingga harus ditunda putusannya. Karena, jika tidak lengkap maka putusannya batal demi hukum. “Ini sidang keempat, seharusnya ini bacaan putusan, tapi satu hakim anggota tak hadir, jadi ditunda hingga Rabu,” jelasnya.Ia menerangkan, keempat terdakwa dituntut masing-masing lima tahun masa kurungan, kecuali Muhammad, yang dituntut empat tahun penjara. Terdakwa terjerat pasal 340 jo pasal 55 ayat ke (1), ke-2 jo Pasal 53 ayat (1) KUHP dan melanggar Pasal 1 ayat (1) UU RI nomor 12 tahun 1951 Jo Pasal 55 ayat (1) ke -1 KUHP. “Tentang perencanaan pembunuhan dan kepemilikan senjata api,” terang Yusmadi. (zia/mai)
Komisaris Utama Komisaris Direktur Utama Direktur Direktur Pemimpin Umum/General Manager Pemimpin Perusahaan/Manager Iklan Pimpinan Redaksi
diantaranya merupakan warga Aceh yakni Ismuhadi dan Riki. Selain 10 tersangka, BNN mengamankan 30 kilogram sabu. Terkait kasus yang menjeratnya itu, ia bersilaturrahmi dengan jurnalis di Sekber Jurnalis Banda Aceh, Senin (13/3). Pada wartawan ia bercerita, kasusnya berawal dari kedatangan Riki, seorang kenalan dari Aceh yang bertemu ke rumahnya di Jakarta. “Sebagai orang Aceh yang berbudaya Pameulia Jamee (memuliakan tamu), tentu saya menyambut baik Riki sebagai tamu saya,” ujar Ismuhadi. Ia ditemani dua penasehat hukumnya, J Kamal Farza SH, MH dan Teuku Arifin SH, MH. Ia menjelaskan 14 Agustus 2016, di pagi sebelum penangkapan, Riki menumpang kendaraan Ismuhadi. Mereka singgah sebentar di Hotel Orchardz. Ismuhadi menunggu di mobil tak lama Riki keluar lalu mereka meluncur ke Senen. Nah, saat pulang dari Senen, di sekitar Thamrin, mereka ditangkap. Setelah penangkapan, keduanya digiring ke kamar 809 Hotel Orchardz. Di sana BNN juga berha-
sil membekuk tiga orang lainnya dan mendapat narkotika jenis sabu yang disembunyikan di atas plafon kamar mandi. Selanjutnya proses hukum berjalan padanya. Rangkaian pemeriksaan dan penyidikan dijalani. Selama 100 hari berada di BNN l, ia terus menghadap juru periksa, dimulai dari penyidik penyalahgunaan narkotika hingga penyidik tindak pidana pencucian uang (TPPU). Ia kemudian dikirim ke Rutin Klas I Salemba untuk selanjutnya menghadapi proses peradilan. Pada tanggal 10 Januari 2017 PN Jakarta Pusat menjatuhkan vonis dia bersalah atas pelanggaran pasal 131 UU Anti Narkoba Nomor 35 tahun 2009. “Jadi menurut jaksa penuntut umum saya ini mengetahui adanya pelanggaran hukum tapi tidak melaporkannya ke pihak berwajib, atau istilahnya di Aceh saya ‘cuak’ yang mendiamkan kejahatan,” ungkap Ismuhadi. Bagi Ismuhadi, penahanan tersebut merupakan musibah dan peringatan Allah kepadanya. “Setelah saya ditangkap BNN, kenalan saya di Aceh yang mengetahui ini melalui media online, ke-
: Marganas Nainggolan : Khadafi : H. Zulmansyah Sekedang : Syaiful Ishak : Imran Joni : Imran Joni : Yudi P. Handayana : Sulaiman SE
pelaksanaan lelang kata Zaini, Pemerintah Aceh memberikan batas waktu kepada pihak pemenang tender untuk melakukan penandatanganan kontrak secara kolektif pada tanggal 2 Mei 2017. Lelang yang akan dilakukan Pemerintah Aceh meliputi 873 paket senilai Rp. 1,736 Triliyun yang terdiri dari kegiatan pengadaan konstruksi 479 paket senilai 1,467 Triliyun, barang 100 paket Rp.88,63 Milyar, Konsultasi 277 paket/ Rp.110,5 Milyar dan jasa lainnya 17 paket dengan nilai Rp.69,5 Milyar. Kesemua paket tersebar di 23 Kabupaten/Kota dan pelaksanaan pelelangan kegiatan atau pengadaan barang dan jasa dilakukan secara elekronik (eprocurement). Rincian kegiatan pada masing-masing
SKPA meliputi: Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang dengan jumlah 192 paket, Dinas Pengairan 174 paket, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman 166 paket, Dinas Perhubungan 59 paket, Dinas Kesehatan 35 paket, Dinas Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk 28 paket, Dinas Pendidikan 28 paket, Dinas Sosial 25 paket, Dinas Pemuda dan Olahraga 25 paket, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan 19 paket, serta Dinas Kelautan dan Perikanan sejumlah 18 paket. Untuk Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral 15 paket, Dinas Kebudayaan dan Periwisata 11 paket, Rumah Sakit Umum dr. Zainoel Abidin 11 paket, Dinas Pertanian dan Perkebunan 9 paket, Rumah Sakit Ibu dan Anak 8 paket,
Rumah Sakit Jiwa 8 Paket, Sekretariat DPRA 5 paket, Dinas Pangan 5 paket, Dinas Syariat Islam 5 paket, Dinas Peternakan 5 paket, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong 4 paket, dan Badan Penanggulangan Bencana sebanyak 4 paket. Selain itu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan 2 paket, Dinas Koperasi UKM 2 paket, Dinas Pendidikan Dayah 2 paket, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah 2 paket, Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian 2 paket, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu 1 Paket, Dinas Registrasi dan Kependudukan 1 paket, Badan Pengelola Keuangan 1 paket, serta Dinas Perpustakaan dan Arsip 1 paket.(rel/mai)
DPRA Akan Panggil Zaini Sambungan dari hal 1
memberikan penjelasan atau klarifikasi dasar hukum atas mutasi yang dilakukan gubernur. Jika mutasi ada dasar hukumnya, kata Muharuddin, apakah keputusan itu relevan dengan sisa waktu berkisar tiga bulan lagi masa jabatan sebagai gubernur. Sementara pada tahun 2016, gubernur sudah melakukan mutasi sebanyak enam kali. “Pertanyaannya apakah sudah wajar melakukan mutasi dengan sisa waktu yang begitu singkat,” tanya Muharuddin. Jika alasan gubernur untuk sukseskan PENAS-KTNA yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, sementara panitianya sendiri yang sudah dilegasikan saat ini sudah dianulir. “Ini
dasar hukumnya apa tujuannya apa, atau outputnya apa,” kata Muharuddin. Ia menambahkan, padahal yang lebih penting dipikirkan dampak dari mutasi itu sendiri yang perlu kehatihatian. Maka DPRA perlu memanggil Baperjakatnya jangan kemudian terjadi penyalahgunaan anggaran. DPRA akan berkonsultasi dengan Pemerintah Pusat, KSN dan Mendagri untuk memberikan masukan, agar nantinya DPRA dapat mengeluarkan sikap atau rekomendasi dari lembaga resmi. Selain itu, malamnya, DPRA melakukan telaah melalui Komisi I. Hasilnya akan disampaikan pada masyarakat Aceh dan pihaknya malam ini akan duduk membahasnya bersama gubernur, tim ahli gubernur dan Baperjakat. Memang dalam UUPA tidak mengatur
secara spesifik masalah larangang mutasi, kata Muharuddin, UUPA mengatakan kewenangan untuk mengangkat dan memberhentikan kepala SKPA itu ada pada Gubernur. Tetapi dalam kontek tersebut yang diatur oleh undang-undang no 10 bahwa 6 bulan, sebelum dan 6 bulan sesudah melakukan reposisi atau mutasi terhadap SKPA. “Maka kita mendorong Pemerintah Pusat harus punya sikap terkait dengan mutasi tersebut, karena dampak yang ditimbul oleh mutasi itu, jangan kemudian dianggap ilegal oleh pemerintah pusat,” sebutnya. “Sementara Gubernur telah SK dan telah mengunakan anggaran sesuai dengan eselon. Ini yang dikhawatirkan jangan nanti penyalahgunaan anggaran dan berakibat pada indikasi hu-
kum.” Pihak DPRA akan terus mendorong Pemerintah Pusat khususnya Mendagri perlu mengambil sikap tegas terkait dengan mutasi itu. “Memang kondisi ini kita lihat tidak sehat, satu sisi Gubernur menyatakan sebelum melakukan mutasi, ini hanya angin lalu atau kabar angin katanya. Namun ternyata telang dua hari mengambil kebijakan melakukan mutasi, tentu ini perlu dipertanyakan kembali konteknya,” kata Muharuddin. Ia juga menambahkan jangan sampai kebijakan yang telah ditetapkannya itu berimbas pada kebijakan-kebijakan yang akan diambil ke depan selama sisa waktunya itu. “Karena posisi gubernur kita lihat agak labil, termasuk kesehatannya juga harus diperhatikan,” tegasnya. (mag-71/mai)
Mendagri Tanggapi Keputusan Zaini Sambungan dari hal 1
gubernur. Mantan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Said Rasul yang juga dimutasi Gubernur Zaini, menyatakan Sumarsono, meminta
seluruh pejabat yang telah dimutasi untuk segera kembali ke Aceh dan masuk kantor. "Kita ini yang sah, kata pak sumarsono, makanya disuruh kembali masuk kantor. Termasuk penggunanan anggaran. Kalau tidak melanggar undang-undang
juga," jelasnya. Kemarin, rombongan juga melaporkan kebijakan mutasi yang diputuskan Gubernur Zaini ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). "Kami bukan melawan, tapi meluruskan kalau tidak betul, ya
tidak betul," tegas Said. Selain itu, pihaknya juga berkonsultasi dengan mantan Plt Gubernur Aceh Soedarmo. Dikabarkan, rombongan juga turut didampingi, Wakil Gubernur Aceh, Muzakir Manaf.(mai)
Densus Tangkap Terduga Teroris di Kampung Inggris JAKARTA (RA) - Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri kembali melakukan penangkapan terhadap terduga teroris. Kali ini, lembaga berlambang burung hantu itu menangkap seorang terduga teroris di Kampung Inggris, Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Di sana, seorang teroris bernama Mahbub (36) ditangkap karena merupakan satu jaringan dengan teroris di Sulawesi
Tengah, yang ditangkap beberapa waktu lalu. Penangkapan ini dibenarkan Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera . Menurut dia, penangkapan dilakukan pada Senin siang. "Mulanya pelaku mengikuti kursus bahasa Arab di Kursusan Al-Asriyyah di Jalan Asparaga RT 02, RW 15 Dusun Tegal Sari Desa Tulungrejo Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. Dia sudah kursus se-
jak Februari 2017 lalu," paparnya, Senin (13/3). Ketika itu kata Frans Barung, anggota densus memepet pelaku yang sedang bersepeda setelah keluar dari tempat kursus. Lalu langsung dimasukan ke mobil untuk diperiksa lebih lanjut. Tak sampai di situ, petugas kemudian menggeledah Asrama Putra Kursusan bahasa Arab yang dimilik Laila Nur Shia
(52) yg dikontrak oleh Ustaz Mohammad Lutfi kurang lebih empat bulan yang lalu. "Hasilnya ditemukan identitas diri Mahbub, pakaian uang tunai sebesar Rp 100 ribu dan slip setoran bank," sebutnya. Kini lanjut mantan Kapolres Klaten ini, pelaku telah dibawa petugas untuk diperiksa lebih lanjut. "Kita akan kembangkan lagi, tim terus bekerja," tukas dia. (jpg/mai)
Dewan Redaksi: Imran Joni (Ketua), Sulaiman, SE, Maimun Saleh, Al Amin. Redaktur Pelaksana: Maimun Saleh. Koordinator Liputan: Sunarno. Redaktur:Ariful Usman,Arif Rahman,Agustiar, Bahrul walidin, Redaktur Foto: Zulkarnaini Sekretariat Redaksi: Lizza Maulizzawati. Wartawan: Rusmadi, Hendri Abik, Murti Ali Lingga, Rachmad Ramadhani (Banda Aceh), Ishak Mutiara (Fotografer), Hendra Handayan(Sabang), Dahlan (Jantho), Zian Mustaqin (Sigli/Tangse), Amrizal (Meureudu), Rahmat Hidayat, (Bireuen), Jurnalisa (Takengon), Bambang Yudi (Gayo Lues), Armiadi, (Lhoksuemaswe), Nouval (Aceh Tenggara), Ray Iskandar, Bahtiar Husein (Langsa),Maulana Amri (Aceh Timur), M. Nurdin (Kuala Simpang), Denny Sartika (Meulaboh), Ibrahim Istra (Suka Makmue),Alman Safriandi (Blangpidie), Hendra Sayeng (Aceh Jaya) Sudirman Hamid (Tapaktuan), Kaya Alim (Subulussalam), Ahmadi (Sinabang), Mashuri (Bener Meriah), Idrus Syahputra (Singkil), Pracetak/Perwajahan: Muhajir (Kabag), Syabriyandi, M. Rifki, Agus Ananda (Mountase). Alhadi (IT). Pemasaran/Sikulasi: Maimun Saleh (Manager), Bambang (Kabag Dalam Kota),Yusri (Kabag Luar Kota) ,Erwin, Yudi. Sulaiman, Rosida (Adm). Iklan: Yudi P. Handayana (Manager), Rika (Adm), Hessky (Desain). Keuangan: Dewi Lia Anggraini (Kabag),Zulva Alvi vakhira (Adm). Alamat Redaksi/Pemasaran/Iklan : Jalan Sultan Malikussaleh No.109, Lhong Raya, Banda Aceh, Kode Pos: 23238, Telepon (0651)35478, Fax (0651) 31341, Lhokseumawe: Jalan Baiturrahim No.15 Telepon (0645) 42538 Lancang Garam, Lhokseumawe. Bireuen: Jalan SKB Bireuen No.6, Desa Geulanggang Baroe, Kecamatan Kota Juang, Medan : Graha Pena Medan, Jalan Sisingamangaraja Km 8,5 No.134 AmplasMedan Telepon (061) 7881661. Jakarta: Jalan Raya Kebaypran Telepon (021) 53699560/71461465. Tarif Iklan: Hitam/Putih (B/W) Umum/Display Rp. 10.000/mm kolom (Khusus Halaman 1 FC Rp 40.000, BW Rp 25.000. Halaman Warna Rp 30.000, BW Rp 15.000. Halaman Dalam FC Rp 25.000, BW Rp 10.000). Harga Iklan ditambah PPN 10%.Rekening A/n. PT. Aceh Intermedia Pers, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Banda Aceh No. Rek : 010.01.05.570145-7 dan Bank Syariah Mandiri Banda Aceh No. Rek : 0100311937, Penerbit: PT. Aceh Intermedia Pers. Pencetak : PT. Medan Graindo, Isi di luar tanggungjawab pencetak.
cm y
HABA INDONESIA
SELASA 14 MARET 2017
Menyibak Karut-marut Proyek Data Kependudukan JAKARTA (RA) - Maju kena, mundur kena. Itulah posisi pemerintah dalam program e-KTP. Jika proyek itu dirombak total, pemerintah harus memulai dari nol untuk mengejar target single identity alias identitas tunggal. Tapi, jika dilanjutkan, pemerintah harus menghadapi potensi bocornya data ratusan juta rakyat Indonesia yang ada di tangan perusahaan asing. Plus, rakyat hanya akan mendapat e-KTP dengan kualitas ala kadarnya. Ancaman keamanan dari potensi bocornya data e-KTP bukan isapan jempol. Hal itu diungkapkan langsung oleh Mendagri Tjahjo Kumolo. Sebab, konsorsium pemenang tender telah menunjuk PT Biomorf Lone Indonesia, yang memiliki perusahaan induk di Amerika, sebagai subkontraktor penyedia sistem informasi untuk perekaman dan input data e-KTP. Terungkapnya kasus megakorupsi e-KTP membuat anggaran untuk program itu tersendat. Akibatnya, tagihan Rp 390 miliar belum dibayarkan kepada Biomorf. Tak mau menanggung rugi besar, Biomorf yang memegang data lebih dari 100 juta penduduk yang sudah merekam e-KTP pun enggan menyerahkan data tersebut kepada pemerintah. Isu keamanan itu saja sudah memusingkan pemerintah dan membuat DPR ikut ribut. Namun, isu terbaru yang sekarang mencuat adalah kualitas e-KTP yang ternyata sangat memprihatinkan. Kondisi itu sebenarnya bisa ditebak. Sebab, hampir separo dari total anggaran Rp 5,2 triliun memang menjadi bancakan para koruptor. Pakar administrasi publik UGM Wahyudi Kumorotomo mengatakan, korupsi sejak perencanaan membuat kualitas produk e-KTP Indonesia menjadi ala kadarnya. Misalnya, jika dibandingkan dengan MyKad Malaysia ataupun e-ID yang dimiliki Thailand, e-KTP sangat jauh tertinggal. Di dua negara tersebut, kata Wahyudi, konsep single identity number (SIN) benar-benar direalisasikan. Mulai surat izin mengemudi (SIM), pencatatan riwayat kesehatan, hingga transaksi keuangan. ‘’Misalnya, kredit mobil, kalau pemerintah buat pembatasan mobil, bisa terlacak kok ini orang kredit lagi,” tuturnya. Hal itu berbeda dengan di Indonesia yang terkesan sebatas mengubah wujud dari kertas ke plastik. Rupanya, kata Wahyudi, salah satu penyebab sulitnya integrasi identitas adalah kecilnya kapasitas yang ada dalam e-KTP. Berbeda dengan standar negara lain yang mencapai 64 kilobytes (kb), e-KTP hanya berkapasitas 8 kb. Akibatnya, e-KTP hanya cukup menyertakan identitas. ‘’Sejak dulu (saat pengadaan pertama e-KTP) saya heran, kenapa pemerintah membuat program yang nanggung. Rupanya, biayanya su-
dah dipotong banyak,” ucapnya. Selain itu, digunakannya chip dengan spesifikasi termurah dan model lama membuat lembaga perbankan atau pelayanan publik lainnya terkesan menghindari integrasi dengan e-KTP. Sebab, hal itu akan menyusahkan lembaga keuangan yang sudah lebih maju. ‘’Ibaratnya, sekarang zamannya pakai flash disk, tapi disuruh pakai disket, kan bank harus menyediakan komputer lama,” imbuhnya. Disinggung soal bagaimana ke depannya, dia mengatakan agak sulit. Sebab, sedari awal e-KTP tidak didesain untuk jangka panjang. Kalau pemerintah serius mewujudkan SIN, yang perlu dilakukan adalah merencanakan ulang. Sebab, spesifikasi yang ada saat ini sudah sangat usang. ‘’Tapi, ya artinya biaya lagi,” tuturnya. Koordinator Masyarakat Antikorupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman mengungkapkan, penting mengetahui kualitas kartu e-KTP saat ini. “Saya mengetahuinya langsung dari salah satu pemenang tender, yakni Paulus Tannos, pemilik PT Sandi Pala Arta Putra,” paparnya. Perusahaan tersebut merupakan satu di antara lima perusahaan konsorsium Percetakan Negara Republik Indonesia (PNRI), rekanan proyek yang terjerat korupsi e-KTP. Boyamin mengungkapkan, setidaknya ada empat jenis teknologi kartu itu berdasar kualitas dan fungsi. Yakni, orisinal dengan kualitas terbaik. Kartu orisinal tersebut biasa digunakan untuk kartu kredit. “Ia memiliki chip yang bisa menyimpan data dan aplikasi. Yang paling penting, daya tahan kartu ini bisa mencapai lima tahun,” ujarnya. Dengan chip yang terbuat dari emas itu, kartu bisa digunakan untuk perbankan, perpajakan, dan multifungsi semua kartu identitas seperti SIM, KTP, maupun paspor. “Kartu asli ini yang dulunya disebut-sebut untuk mengegolkan proyek e-KTP,” jelasnya. Selanjutnya, kartu dengan kualitas KW 1. Kartu tersebut biasa digunakan untuk kartu debit ATM yang memiliki teknologi lapisan magnet. “Ia juga bisa digunakan untuk alat pembayaran, menyimpan, dan membaca data. Tapi, mudah dipalsukan,” paparnya. Berikutnya, kartu KW 2 yang fungsinya lebih sedikit, hanya bisa digunakan untuk pembayaran dan membaca data. Pemalsuannya juga lebih mudah daripada KW 1. “Nah, e-KTP yang digunakan Indonesia ini KW 3. Kartu yang chip-nya hanya berupa rangkaian kabel dan sensitif alias mudah rusak,” jelasnya. Dia menambahkan, kartu e-KTP sekarang memang seakan-akan bisa digunakan seumur hidup.
Namun, karena dalamannya mudah rusak, percuma juga. “Hanya fisiknya yang bagus, begitu akan dibaca datanya sudah tidak bisa,” ungkapnya. Komisioner Ombudsman Republik Indonesia Lely Pelitasari Soebekty mengungkapkan, memang ada dampak besar dengan pengungkapan kasus korupsi e-KTP. Apalagi, ternyata kualitas kartu e-KTP yang sekarang pun buruk. “Lalu, pertanyaannya, apakah mau seperti itu dan tertinggal dengan negara tetangga,” katanya. Karena itu, pemerintah perlu melakukan upaya perbaikan secara bertahap. Yakni, memperbaiki regulasi terkait e-KTP. Dengan begitu, lelang e-KTP bisa dilakukan lagi untuk mendapatkan kartu berkualitas atau premium. “Harus ditemukan caranya agar masyarakat mendapatkan e-KTP berkualitas sesuai haknya,” ujarnya.(jpg/mai)
Hakim Patuhi dan Jalankan SEMA
Audit BPK Harus Ada dalam Penanganan Korupsi
JAKARTA (RA) - Pengadilan akan memutus gugatan praperadilan Dahlan Iskan, hari ini. Putusan perkara itu bisa menjadi yurisprudensi atas timbulnya pembaruan hukum di Indonesia. Termasuk terbitnya Surat Edaran Mahkamah Agung (SEMA) 4/2016 yang menegaskan kewenangan menentukan kerugian keuangan negara hanya ada pada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Hakim dan penegak hukum tentu harus melaksanakan SEMA itu. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kejaksaan Agung menetapkan Dahlan Iskan sebagai tersangka. Yaitu, dalam kasus pembuatan prototipe mobil listrik. Nah, penetapan itu tanpa audit kerugian negara dari BPK. Juru Bicara Komisi Yudisial (KY) Farid Wajdi mengatakan, daya ikat SEMA biasanya memang tidak lebih kuat daripada peraturan di atasnya. Tapi, sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan yang ada dan mengatur hal-hal yang belum diatur, SEMA harus dilaksanakan. “Jangan hanya jadi law in the book, tapi harus law in action,’’ katanya. Menurut dia, jajaran MA Agung dalam memutus perkara harus berpedoman pada peraturan perundangan dan aturan lain, termasuk SEMA. Jika SEMA tidak diimplementasikan, akan timbul kesia-siaan. Juru Bicara MA Suhadi menegaskan, untuk kasus baru, hakim harus berpedoman pada SEMA tersebut. Termasuk untuk penggunaan audit kerugian negara oleh BPK. Apalagi, Mahkamah Konstitusi (MK) telah menghilangkan frasa “dapat” dalam pasal 2 ayat 1 dan pasal 3 UU Pemberantasan Tipikor. Menurut Suhadi, korupsi yang selama ini sebagai delik formil berubah
OPINI
menjadi delik materiil. SEMA 4/2016 memang mengatur, salah satunya, lembaga yang berwenang menentukan audit kerugian keuangan negara. Secara konstitusional, lembaga tersebut ialah BPK. Bukan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Mengapa SEMA 4/2016 dibuat? Suhadi menjelaskan latar belakangnya. Menurut dia, dalam praktik peradilan selama ini, kerugian negara versi BPK dan BPKP sering berbeda. Sebagai pelaksana undang-undang, MA lantas mengambil sikap. Yakni, menerbitkan SEMA 4/2016. “Tidak boleh ada perbedaan. Apalagi setelah adanya putusan MK, unsur kerugian keuangan negara harus dihitung secara nyata atau pasti,” katanya. SEMA 4/2016 merupakan jawaban untuk para pencari keadilan yang butuh persamaan pandangan di pengadilan. MA tidak ingin ada kesan bahwa terdakwa dirugikan karena menggunakan audit dari BPKP, bukan BPK. Karena itu, dasar perhitungan kerugian keuangan negara harus sudah pasti sejak penyidikan. Kepala Biro Hukum dan Humas MA Ridwan Mansyur menambahkan, SEMA menjadi semacam guidance bagi hakim tanpa mengurangi independensi pengadil. Sebab, dalam praktiknya proses pengadilan, menurut dia, banyak yang tidak jelas karena belum satu suara. ‘’Itulah kenapa kamar pidana melakukan pleno supaya tidak ada perbedaan,’’ jelasnya. Hal itu perlu diatur karena saat ini banyak second opinion yang muncul, ahli-ahli baru, sampai auditor baru. MA, lanjut Ridwan, ingin mengembalikan lagi kewenangan sesuai konstitusi. “Terhadap penghitungan kerugian uang negara, wewenangnya diputuskan ada pada BPK,” tegas dia. Selama sidang praperadilan berjalan, saksi ahli
hukum pidana juga menegaskan hal yang sama. Menurut ahli hukum pidana dari Universitas Airlangga Nur Basuki Minarno, SEMA 4/2016 merupakan penegasan atas ketidakkonsistenan putusan peradilan selama ini. ‘’Sebenarnya selama ini tak ada satu pun peraturan perundang-undangan yang memberikan kewenangan kepada lembaga lain untuk melakukan audit kerugian negara. Hanya BPK yang berwenang,” ujar Nur. Peraturan perundang-undangan yang dimaksud Nur adalah UU 17/2003 tentang Keuangan Negara; UU 1/2004 tentang Perbendaharaan Negara; serta UU 15/2004 tentang Pemeriksaan, Pengelolaan, dan Tanggung Jawab Keuangan Negara. Semua peraturan itu dengan gamblang menyebut BPK sebagai pihak yang berwenang mengaudit kerugian negara. Nur paham betul soal kewenangan audit kerugian Negara. Sebab, persoalan itu memang bagian dari disertasinya. Menurut dia, penegak hukum selama ini menggunakan audit kerugian negara dari lembaga lain, termasuk BPKP, hanya atas dasar MoU. Nah, MoU dari sisi hukum administrasi negara tidak bisa menimbulkan sebuah kewenangan. Atas dasar itulah, hadirnya SEMA 4/2016 memberikan kepastian hukum. SEMA tersebut juga tidak tiba-tiba muncul. Jauh sebelumnya, yakni 27 Juli 2012, MA sudah mengeluarkan fatwa 068/KMA/AK.01/ VII/2012. Fatwa itu juga menegaskan bahwa hanya BPK yang berwenang menentukan kerugian negara. “Jadi, audit kerugian negara yang dilakukan BPKP tidak ada dasar hukumnya sama sekali,” tegasnya. Dari sejarahnya, BPKP dibentuk berdasar Perpres 110/2001 dan hanya berfungsi membantu SKPD untuk menyiapkan laporan pertanggungjawaban keuangan.(jpg/mai)
Uswatun Hasanah Pendidik
Oleh: H. HERMAN* Seorang pendidik yang sejati tidak cukup hanya menstranfer teori semata-mata, namun yang lebih penting menampilkan keteladanan dalam menerapkan teori tersebut. Teori tidak hanya sebatas pemikiran dan gagasan, tetapi harus dapat memberikan bekas terhadap perilaku pendidik itu sendiri. Kemudian teori tidak hanya sebatas ilmu, melainkan tuntunan yang ditampilkan oleh pendidk untuk ditiru anak didik. Teori tidak hanya sebagai nilai dan budaya, melainkan sebagai patron hidup bagi pendidik. Karena sebanyak apapun teori yang disuplai kepada anak didik, tanpa disertai dengan keteladanan ibarat kata tanpa makna dan ibarat kayu tanpa berbuah. Maka Allah mengingatkan hambanya dalam surat Al-Baqarah ayat 44, yang artinya: Mengapa
kamu suruh orang lain mengerjakan kebaikan sedang kamu melupakan dirimu sendiri, dan kamu membaca kitab, tidakkah kamu pikirkan. Rapuh keteladanan pendidik akan menjadi tantangan besar dalam dunia pendidikan. Karena apapun teknik mengajar dalam mendidik, kalau si pendidik itu rapuh pondasi akidah dan akhlak, maka anak didik itu tidak akan cerdas dan terampil. Kemudian apapun pendekatan yang digunakan si pendidik dalam menuntun anak didik mustahil mareka menjadi manusia yang bermoral dan berakhlak mulia bila si pendidik itu sediri belum menjiwai agamanya. Begitu juga model pembelajaran apa saja yang digunakan tidak akan relevan dalam proses pembelajaran kalau si pendidik itu belum paham dan mengamalkan materi pembelajaran yang disajikan. Maka sangat wajar kalau terjadi tawuran pelajar, membolos, malas, tidak disiplin, tidak jujur, tidak mentaati tata tertib, membangkang, tidak hormat terhadap guru dan orang tua serta tidak memiliki kesalehan agama dan sosial karena si pendidik itu sendiri tidak memiliki keteladanan. Dalam konsep pendidikan Islam keteladanan hal yang sangat urgen dimiliki si pendidik sebelum mengajar, mendidik dan membimbing anak didik di sekolah. Sebab apapun bidang studi yang diajarkan tetap yang menjadiruh kunci kesuksesan adalah keteladanan si pendidik itu sendiri. Karena keteladanan merupakan sarana yang tepat untuk pembinaan moral dan karekter anak didik. Karena secara teoritis membuktikan bahwa setiap
anak didik akan merasa lebih mudah memahami sesuatu yang dapat ditangkap oleh panca inderanya. Sementara hal-hal yang bersifat rasional atau nisbi maupunhal-hal yang bersifat irasional sulit untuk ditangkap akal pikiran mereka. Oleh karena itu, prinsip yang sangat penting diperhatikan dalam menyajikan materi pembelajaran adalah bagaimana menerapkan pembelajaran yang bersifat indrawi menuju pembahasan yang rasional dalam kontek keteladanan. Keteladanan merupakan bentuk perilaku seseorang yang dapat dilihat dan ditiru terhadap perbuatan, kelakuan, dan sifat kepribadian lainnya. Dalam bahasa Arab, teladan adalah Uswatun Hasanah. Menurut Mahmud Yunus mendefinisikan “uswatun” sama dengan “qudwah” yang berarti “ikutan” dan “hasanah” diartikan perbuatan yang baik. Jadi uswatun hasanah adalah suatu perbuatan baik seseorang yang patut ditiru atau diikuti orang lain. Berarti keteladanan yang baik memiliki pengaruh yang signifikan pada diri anak didik, sebagaimana hadis Rasulullah yang berbunyi: “Manusia dilahirkan dalam keadaan fitrah, orangtuanyalah yang menjadikannya Yahudi atau Nasrani” (HR. Bukhari). Kemudian Rasullah SAW menganjurkan agar orang tua hendaklah menjadi suri tauladan dalam berakhlak yang benar di tengah pergaulan mereka dengan anak-anak. *) Mahasiswa S.3 UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI)
3
Sembilan Teroris Diringkus Jaringan Kelompok Makassar S U L AW E S I T E N G A H dan Tolitoli karena dianggap (RA) - Densus 88 Anti Teror masih sepi dengan penMabes Polri dan Direktorat jagaan yang biasa-biasa saja. Reskrim Polda meringkus “Kenapa Poso dan Palu sembilan terduga teroris di tidak ditaget mereka, karedi dua temna mereka “Ini kelompok (teroris) menyebut pat berbed a y a i t u baru yang berbaiat terh- P o s o d a n di Tolotoli adap ustad BSR (Basri) di P a l u s u dan Tawaedah ramai. Makassar. ISIS,” li (bukan di Penjagaan Parigi) pada dan keBrigjen Pol Rudy Sufahriadi Kamis (9/3) waspadaan Kapolda Sulawesi Tengah dan Jumat aparatnya (10/3). juga tinggi,” ungkap jendral dengan satu bintang ini. Kepala Kepolisian Daerah “Kalau Parigi dan Tolotoli (Kapolda) Sulteng Brigjen masih sepi dan lemah,” imPol Rudy Sufahriadi mebuhnya. mastikan sembilan orang Dari 9 tetsangka teroris Toterduga teroris tersebut tak litoli, polisi mengamankan berkaitan sisa kelompok banyak barang bukti. Yaitu 3 teroris Mujahidin Indonekarung pupuk, 2 botol cairan sia Timur (MIT) pimpinan spritus, 7 buah handpone, Santoso yang sedang diburu 1 kantong plastik belerang, aparat di Poso. 1 kantong plastik paku, 1 Kelompok terduga teroris buah tabung gas elpiji 3 kg, Tolitoli merupakan kelompanci presto, dan satu buku pok baru jaringan kelompok tabungan Bank BNI. teroris Makassar pimpinan Dugaan kasus yang disangBasri yang berbaiat alias kakan kepada para tersangberafiliasi dengan negara ka teroris adalah, mengetaIslam Irak dan Siriah (ISIS). hui rencana penyerangan “Ini kelompok (teroris) aksi bom, mengetahui renbaru yang berbaiat terhadap cana penyeranan markas ustad BSR (Basri) di MakasBrimob dan TNI di Tolitoli, sar. ISIS,” jelas Kapolda saat menerima paket bahan memberi keterangan pers pembuatan bom dari Palu, di Mapolres Poso, kepada melakukan baiat daulah Radar Sulteng (Rakyat Aceh ISIS melalui ustad BSR di Group), Ahad (12/3) sore. Makassar, dan melakukan Sembilan terduga teroris survay lokasi lokadi target yang ditangkap tersebut penyerangan. berinisial ILH, MJ, MDY, SSY “Dengan bukti-bukti itu alias SAM, KFL, SFYN, DRN, telah memuhi syarat untuk JI, dan IN. Ke-9 terduga terodilakukan penangkapan unris ini sekarang masih mentuk mencegah dilakukanny jalani peneriksaan penyidik aksi teror,” tukas Kapolda. Densus dan Direskrimum Saat ini, lanjut Kapolda, Polda di Mapolda Sulteng. penyelidikan dan pendalaMeski kelompok baru, tarman kasusnya masih dilakuget aksi terornya terbilang kan tim penyidik gabungan berani dan besar. Dari penyDensus dan Direskrimum idakan sementara, diperoleh keterangan dari para Polda Sulteng. tersangka bahwa mereka Salah satu yang dikemakan menyerang markas bangkan penyidik adalah Polres Parigi, Polres Tolitoli, pendalaman dugaan ketermarkas Brimob Tolitoli, dan kaitannya dengan kelompok markas TNI di Tolitoli. Lampung dan Bandung seKelompok teroris ini menbagaimana laporan intelejen gaku menyasar markas payang berkembang. (jpnn/ sukan Polri/TNI di Parigi mai)
Jokowi Telpon Raja Salman
HUMAS BANDARA NGURAH RAI FOR JAWA POS
LIBURAN USAI: Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud (tengah) bersama rombongan meninggalkan Bali kemarin. Rombongan bertolak menuju Jepang pukul 11.13 WITA.
JAKARTA (RA) - Berakhir sudah liburan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud di Pulau Dewata. Raja dan rombongan bertolak dari Bandara Internasional Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Presiden Joko Widodo melepas keberangkatan Raja Salman melalui sambungan telepon, kemarin. Menteri Luar Negeri Retno Marsudi membenarkan adanya pembicaraan via telepon pukul 09.30 WITA itu. Dalam keterangan resminya, Retno menyatakan, Presiden Jokowi menelepon Raja Salman dan menyampaikan ucapan selamat jalan. ‘’Terima kasih atas kunjungan Raja dan delegasi,’’ ujar Jokowi sebagaimana dituturkan Retno. Sebaliknya, lanjut dia, Raja Salman menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat pemerintah dan masyarakat Indonesia. Raja menyatakan gembira selama berada di Indonesia. Bentuk kegembiraan itu dia tunjukkan dengan memperpanjang masa liburan di Bali dari enam hari menjadi sembilan hari. ‘’Raja berharap saling kunjung pihak pemerintah dan swasta antar
kedua negara bisa lebih diintensifkan,’’ lanjut Retno. Pesawat Saudi Arabian Airlines yang membawa Raja Salman dan rombongan bertolak pukul 11.13 WITA. Sebelum berangkat, raja sempat menerima kunjungan kehormatan Menlu Retno Marsudi di Hotel St Regis tempat dia menginap. Dalam pertemuan tersebut, raja kembali menyampaikan pentingnya peningkatan kerja sama kedua negara. ‘’Menurut raja, sebagai sesama negara ekonomi terbuka, akan lebih mudah bagi kedua negara untuk meningkatkan kerja sama ekonomi,’’ tutur diplomat 54 tahun tersebut. Karena itu, dalam dua bulan mendatang, Presiden Jokowi akan mengutus menteri terkait untuk merealisasikan hasil kunjungan Raja Salman. Dari Bandara Ngurah Rai, Raja Salman langsung bertolak ke Tokyo, Jepang, untuk melanjutkan tur kenegaraan Asia. Retno bersama Menag Lukman Hakim Saifuddin melepas keberangkatan raja di bandara tersebut. Gubernur Bali I Made Mangku Pastika juga ikut melepas. (jpg/mai)
4
NANGGROE TIMUR Sigli - Meureudu - Bireuen - Lhokseumawe - Lhoksukon - Idi - Langsa - Tamiang
SELASA 14 MARET 2017
Taat Aturan Pengendara Diberi Helm BIREUEN (RA) - Bentuk terimakasih pengendara dan penumpang sepeda motor mematuhui aturan lalulintas, Kapolres dan Kasatlantas Polres Bireuen berikan penghargaan berupa helm yang dipakaikan langsung, ke penerimannya, di depan Mapolres, Senin (13/3). Pemberian penghargaan atau reward helm gratis merupakan rangkaian pelaksanaan operasi simpatik rencong 2017. “Selain penindakan bagi yang melanggar, kita juga berikan reward bagi pengemudi sepeda motor tertib berlalulintas,” kata Kapolres Bireuen AKBP Heru Novianto bersama Kasatlantas AKP Yasnil Akbar Nasution, SIK ditanyai sejumlah wartawan. Mendukung kegiatan itu Satlantas Polres Bireuen menyediakan 30 helm diantaranya ada juga helm kecil untuk anakanak. Kegiatan serupa akan digelar selanjutnya dalam razia ditempat ramai seperti di Simpang Empat Kota Bireuen. “Razia nanti dikombinasi pengemudi yang melanggar diberi penindakan dan bagi pengemudi yang patuh aturan berlalulintas kita beri reward helm gratis,” pungkas Kapolres. Sementara itu selain membagikan helm gratis bagi pelintas mematuhi aturan berlalulintas mengenakan helm depan dan belakang. Sebagai bentuk sosialisasi Kasatlantas juga memberi helm bagi seorang anak dan ibunya, sebab keduanya duduk diboncengan sepeda motor tidak pakai helm. Seorang kakek - kakek dibonceng anaknya naik sepeda motor cuma pakai peci bulat bahan kain, turut diberikan helm oleh Kasatlantas sebagai bentuk perhatian akan keselamatan karena memakai helm tidak menganggu atau merusak peci dipakainya. (rah/min)
Jalan Ditutup, Jembatan Kutablang Mulai Dibongkar BIREUEN (RA) - Jembatan Krueng Tingkem Kutablang, Kecamatan Kutablang Bireuen, akhirnya ditutup juga untuk dibongkar dan dibangun baru. Sejak pukul 10.00 WIB, jalur lalulintas bagi kenderaan dari Banda Aceh dan juga Medan dialihkan melintasi jalan alternatif bagian utara sebelah barat dan selatan. Jembatan rusak berat miring pasca tiang tengah rusak dihantam kayu hanyut dibawa banjir bandang. “Iya jembatan sudah ditutup total hasil keputusan bersama dan Kamis lalu sudah ke lokasi dengan kepala balai. Jembatan dibongkar habis dan kita harap Mei mulai dibangun dan selesai Desember,” ujar Kapolres Bireuen AKBP Heru Novianto,SIK dikonfirmasi sejumlah wartawan Senin (13/3) tengah hari di Polres. Kapolres mengatakan pasca ditutup, pekerja sudah langsung melakukan proses pembongkaran jembatan dan diharapkan bisa selesai satu bulan sehingga Mei sudah pembangunan membutuhkan waktu sampai tujuh bulan. Jalan disekitar Desa Rancong amblas dibeberapa titik sudah diperbaiki dan alat berat standby masing - masing satu unit satu jalur. Terkait tikungan sempit di kawasan Desa Samuti Gandapura atau di ujung timur jembatan rangka baja Rancong diimbau agar para pengendara mobil untuk tidak mengambil haluan belok terlalu dekat rumah di tepi jalan itu. Kapolres juga berharap di lokasi dipasang lampu penerangan. Bagi masyarakat sekitar Kutablang diharap tidak mempermasalahkan jauh memutar jalan karena kondisi saat ini terjadi sebab bencana alam dan pemerintah sudah berupaya maksimal membangun jembatan baru diharapkan selesai Desember 2017. Untuk penanganan debu telah disiapkan armada menyiram jalan, imbau AKBP Heru Novianto, SIK. Sementara itu amatan dan informasi diperoleh Rakyat Aceh dilokasi, setelah ditutup total satu unit alat berat Exavator milik PT Takabeya Perkasa Group selaku pelaksana pembangunan jembatan langsung dikerahkan membobok beton dan aspal dalam jembatan, setelah itu baru rangkaian didongkrak untuk dilepas semua. Rangkaian jembatan dikembalikan ke negara dan dibangun jembatan baru dilokasi awal. Bentuknya 30 meter ujung barat dan 30 meter ditimur jembatan biasa dan ditengah dipakai jembatan rangka baja tanpa tiang tengah di bawah, jelas pelaksana PT Takabeya Suryadi. (rah/min)
Perawat Kesehatan Harus Responsif TAKENGON (RA) - Perawat kesehatan di lingkungan Pemkab Aceh Tengah harus responsif dengan kondisi terkini. Ini diwujudkan dalam bentuk meningkatkan kapasitas pribadi dan kemampuan untuk melayani masyarakat lebih baik lagi. “Tantangan dunia medis semakin hari semakin meningkat, perawat kita juga harus responsif dan adaptif dengan menunjukkan dedikasi serta profesionalitas dalam bekerja, “ ungkap Bupati Aceh Tengah Nasaruddin, saat membuka Seminar keperawatan dalam rangka peringatan 43 tahun organisasi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), di Hotel Grand Penemas Takengon, Senin (13/3). Selain itu, Nasaruddin juga menekankan pentingnya peran organisasi PPNI dalam memberikan pemahaman, baik melalui pendidikan dan pelatihan maupun pertemuan ilmiah lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas perawat agar responsif terhadap kebutuhan masyarakat. “Penanganan yang cepat, tepat, ramah dan penuh semangat melayani merupakan tuntutan dan sangat dibutuhkan oleh pasien atau masyarakat”, imbuhnya. Ketua PPNI Aceh Tengah, Winarno menyebutkan saat ini jumlah tenaga perawat kesehatan di Aceh Tengah mencapat 525 orang dan dari jumlah tersebut baru 324 orang yang teregistrasi menjadi anggota PPNI. “Sebagai pengurus PPNI, kami terus berupaya agar seluruh tenaga perawat dapat teregistrasi menjadi anggota PPNI sebagai aspek legal dalam menerapkan asuhan keperawatan, “ ujar Winarno. Pelaksanaan seminar yang dirangkai dengan workshop berlangsung sehari diikuti 210 tenaga keperawatan dan turut menjadi narasumber Ketua PPNI Aceh, Abdoel Rahman. (jur/min)
RAHMAT HIDAYAT/RAKYAT ACEH
HADIAH HELM: Kapolres Bireuen, AKBP Heru Novianto,SIK bersama Kasatlantas, AKP Yasnil Akbar Nasution, SIK menyerahkan hadiah helm gratis bagi pelintas patuh aturan berlalulintas memakai helm dua di Bireuen, Senin (13/3).
Lima Bulan Blangko Kosong 18.686 Warga Atim Hanya Pegang Surat Pengganti e-KTP ACEH TIMUR (RA) – Lima bulan blangko kosong, Dinas Kependudukan dan Pecatatan Sipil Aceh Timur telah mengeluarkan 18.696 surat keterangan pengganti (SKP) e- KTP. Jumlah tersebut bakal terus bertambah seiring terus gencarnya dilakukan perekeman. “Sampai pagi ini, surat pengganti e-KTP yang sudah kita keluarkan 18.696 lembar. Kemungkinan jumlah ini terus bertambah karena banyak warga yang merekam. Setiap hari saja saya menandatangani surat pengganti e-KTP antara 100-200 lembar,” kata Kepala Disdukcapil Aceh Timur, Amiruddin NN, SH,
kepada wartawan, Senin (13/3) di ruang kerjanya. Amiruddin mengatakan, kekosongan blangko e-KTP sejak Oktober 2016 lalu, bukan hanya di Aceh Timur, tapi menyeluruh di semua kabupaten/kota se-Indonesia. Dikeluarkannya surat pengganti e-KTP berdasarkan Surat Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil No. 471.13/11691/ Dukcapil tertanggal 3 November 2016 dan diperpanjang kembali oleh Dirjen Dukcapil Kemendagri No. 471.13/2051/Dukcapil tertanggal 20 Februari 2017 “Surat keterangan pengganti elKTP ini diberikan kepada masya-
rakat yang sudah melakukan perekaman data. Kekuatan hukum surat keterangan pengganti e-KTP ini sama seperti e-KTP juga, bisa dimanfaatkan untuk semua kebutuhan, termasuk untuk mendaftar masuk TNI/Polri dan melengkapi administrasi imigrasi, perbankan, asuransi, BPJS dan pernikahan serta lainnya,” katanya. Secara umum, lanjut Amiruddin, jumlah penduduk wajib KTP dikabupaten Aceh Timur telah mencapai 274.091 jiwa. Sementara penduduk yang sudah melakukan perekaman data e-KTP mencapai 237.330 jiwa. “E-KTP yang sudah kita keluarkan mencapai 220.979 penduduk dan penduduk yang belum melakukan perekaman e-KTP mencapai 36.761 jiwa,” pungkas Amiruddin.
Disinggung mengenai perekaman ke sekolah, Amiruddin mengaku telah melakukan perekaman kesejumlah sekolah di Aceh Timur pada tahun 2016 lalu. Program itu diakuinya bakal dilanjutkan kembali pada tahun ini, namun jadwal tersebut masih disusun oleh petugasnya. “Pada tahun 2016 Perekaman kesekolah telah kita lakukan ke sejunmlah sekolah menengah Atas, diantranya kecamatan Peurelak, Pante Bidari, Simpang Ulim, Julok dan Idi. Pada tahun 2017 ini kita juga sedang menyusun jadwal untuk kita lanjutkan kembali rekaman ke sekolah yang telah melengkapi persyaratan,” ucap Amiruddin seraya menyebutkan persyaratan perekaman e-KTP diwajibkan kepada siswa yang berusia 17 tahun ke atas. (mag-75/min)
Jembatan Desa Tepin Bate Memprihatinkan ACEH TIMUR (RA) - Kondisi Jembatan Penghubung antara desa Teupin Bate kecamatan Pante Bidari dengan desa Blang Gleum kecamatan Julok sangat memprihatikan. Akses penghubung dua kecamatan itu layaknya dibangun dengan permanen, namun kondisinya dari harapan masyarakat. Jembatan dibangun dari hasil swadaya masyarakat itu hampir ambruk dimakan usia. Jembatan berukuran Panjang 6x 2 meter kerap digunakan warga sebagai sarana transportasi, baik bagi petani dan siswa yang melintas. Berdasarkan keterangan warga, jembatan tersebut beberapa kali sudah diterjang arus sungai, sehingga dibangun semampu mungkin dari hasil jeripayah warga disana. “Jembatan berulang kali diter-
jang arus sungai Arakundo namun tak kunjung diperbaiki pemerintah. Memprihatinkan sekali karena satu-satunya akses warga disana tak layak untuk digunakan lagi. Kondisi serupa juga berdampak kepada siswa sekolah dasar yang melintas untuk menempuh pendidikannya,” ujar Abdullah salahsatu warga kepada Rakyat Aceh, Senin (13/3). “Tak hanya itu sambung Abdullah, jembatan berkonstruksi kayu itu juga beberapa kali roboh hingga memakan korban. “Akibat kayu yang sudah lapuk sehingga tak sanggup menahan beban beberapa warga telah menjadi korban. Bahkan ada warga kami yang mengalami kecelakaan pada tahun 2015 lalu sampai hati belum kunjung sembuh,” kisah Abdullah. Petani asal pedalaman Kecamatan Julok itu sangat berharap
pembangunan jembatan tersebut segera mendapat disentuh oleh pemerintah berwewenang. Sehingga perputaran ekonomi warga dan anak–anak kamin yang sekolah bisa lebih mudah dan nyaman, Sementara itu Camat Kecamatan Pante Bidari, M. Nasir atau yang akrap disapa Abu mengaku jembatan tersebut sudah terbahas dalam murembang kecamatan dalam pekan yang lalu. “Ada dua jembatan yang diusulkan dalam musrembang, diantaranya jembatan Gantung Sijudoe dan jembatan Tepin Bate. Kedua jembatan ini sangat layak untuk dibangun namun keputusan demikian tidak bisa dipastikan pihak kecamatan. Mudah- mudahan kedua pembangunan itu disetujui nantinya kabupaten,”ujar camat Nasir. (mag- 75/min)
MAULANA/RAKYAT ACEH
PERLU PERBAIKAN: Warga melintasi Jembatan penghubung antara Desa Teupin Bate dengan Desa Blang Gleum sangat memprihatikan dan perlu direhab kembali, Aceh Timur, Senin (13/3).
Aneka Lomba Warnai HUT Persit BIREUEN (RA) - Ceramah kesehatan reproduksi dan aneka perlombaan melibatkan ibu - ibu isteri TNI dan Danramil, semarakkan peringatan HUT Persatuan Istri Tentara Kartika Chandra Kirana (Persit KCK) Cabang XXXIV Kodim 0111/Bireuen ke 71. Beragam kegiatan lain juga akan digelar saat peringatan puncak April 2017 mendatang. “Rangkaian kegiatan HUT Persit ini untuk menambah kekompakan dan mempererat silaturrahmi, muncul jiwa bersaing serta meningkatkan peranan istri dalam mendukung tugas suami,” jelas Dandim 0111/Bireuen Letkol Arm Adekson ditanya Rakyat Aceh, Senin (13/3) pagi ditemui di Makodim Blang Bladeh, Kecamatan Jeumpa. Sebelumnya Ketua Persit KCK Cabang XXXIV Kodim 0111/Bireuen, Ny Ira Adekson dan Wakil Ketua Persit Ny Yekti Haryanto kepada Rakyat Aceh menjelaskan. Untuk menyemarakkan HUT ke 71, digelar beragam kegiatan seperti ceramah kesehatan tentang kesehatan reproduksi wanita di aula Makodim. Pertandingan volly dan fun game, fokal group, lomba masak nasi goreng peserta Danramil jajaran Kodim dan lomba memasang atribut pakain dinas suami atau Danramil dan sejumlah
kegiatan lain akan dilaksanakan saat peringatan puncak HUT April 2017, rinci Ny Ira dan Ny Yekti. Amatan Rakyat Aceh dalam rangka
hari ulang tahun itu, sejumlah ibu-ibu atau isteri anggota TNI Kodim 0111/ Bireuen dan jajaran mengelar pertandingan volly dan fun game dibuka Dan-
dim 0111/Bireuen Letkol Arm Adekson disaksikan Kasdim Mayor Arm Haryanto dan Pasi Intel Lettu Inf Adi Boy dan jajaran. (rah/min)
RAHMAT HIDAYAT/RAKYAT ACEH
HUT PERSIT: Persatuan Isteri TNI jajaran Kodim 0111/Bireuen mengikuti pertandingan volly HUT Persit KCK Cabang Kodim 0111/Bireuen ke 71, di lapangan Makodim, Senin (13/3).
Rakyat Aceh SELASA 14 MARET 2017
NANGGROE BARAT
5
Calang - Meulaboh - Suka Makmue - Blangpidie - Tapaktuan - Simeulue
WH Keluarkan SPDP
Lek Gareng Ditetapkan Tersangka SUKA MAKMUE (RA)- Satuan Polisi Pamong Praja, Wilayatul Hisbah (Satpol PP dan WH) Kabupaten Nagan Raya telah menetapkan Kamsidi alias Lek Gareng, sebagai tersangka dalam kasus dugaan menyediakan warung minuman keras (Miras). Penjualan Miras itu dilakukan pelaku di rumahnya kawasan Gampong Jatirejo, Kecamatan Kuala, Nagan Raya yang sudah meresahkan masyarakat sekitar. Apalagi banyak terjadi transaksi jual beli barang haram di daerah itu. Syafaruddin SAg, Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS), Wilayatul Hisbah (WH) Nagan Raya, mengatakan, penyidik sudah menetapkan pelaku dugaan penjual Miras, Kamsidi alias Lek Gareng sebagai tersangka dalam kasus tersebut. “Kita sudah tetapkan Lek Gareng sebagai tersangka atas dugaan pelanggaran hukum jinayat, penyidik menetapkan menjadi tersangka pada Jumat 10 Maret kamarin,” Syafaruddin, Senin (13/3). Sebelum menetapkan sebagai tersangka, penyidik terlebih dulu memanggil dan memeriksa sebanyak enam saksi pelapor dalam kasus dugaan penjual Miras tersebut. Penyidik mengamankan barang Miras sebanyak sembilan botol, tujuh botol Miras bermerek Anggur Merah, dua botol diduga Miras oplosan dan satu keranjang anyaman warna kuning. Ia menegaskan, kemarin WH menyerahkan surat perintah dimulainya penyidikan (SPDP) ke Kejaksaan Negeri Nagan Raya di kompleks perkantoran Suka Makmue. Kata Syafaruddin, penyidik PPNS WH Nagan Raya selain dirinya juga dibantu Banta, dan Agus dalam menangani hukum jinayah tersebut, saat ini panyidik WH masih terus melakukan penyelidikan dan penyidikan kasus penjual Miras yang tersangkanya Kamsidi alias Lek Gareng. “Tersangka akan dikenakan Qanun jinayah pasal 16 ayat 1 junto pasal 17 nomor 6 tahun 2014 tentang hukum jinayah,” kata Syafaruddin. (ibr/mai)
Simeulue Kekurangan 7.000 Lembar E-KTP SIMEULUE (RA) - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Simeulue, diketahui masih kekurangan stok bahan baku Elektronik Kartu Tanda Penduduk (e-KTP), sekitar 7.000 lembar. Kondisi itu telah terjadi sejak November 2016 lalu, sehingga untuk antisipasi pengganti sementara e-KTP, pihak Disdukcapil telah menyediakan surat resmi pengganti eKTP pada warga Simeulue yang telah wajib memiliki KTP. “Telah kosong blangko e-KTP sejak November 2016 lalu, dan saat ini kita membutuhkan sekitar 7.000 lembar e-KTP, sehingga untuk masyarakat yang telah wajib memiliki KTP, kita telah antisipasi dokumen resmi pengganti KTP,” kata Yusni Yusuf SE, Kadisdukcapil Kabupaten Simeulue, Senin (13/3). Sejak November 2016 lalu, telah ada daftar tunggu sekitar 1.000 warga yang telah melakukan perekaman e-KTP, yang berasal dari 10 kecamatan dalam Kabupaten Simeulue wajib KTP, yang saat ini hanya mengantongi surat pengganti KTP, dan dapat dipergunakan sebagai identitas resmi untuk kepentingan dokumen negara. Saat ini sekitar 59.061 orang warga Simeulue telah memiliki KTP dari 63.724 orang warga Simeulue, yang telah memasuki usia wajib memiliki KTP, sedang 4.663 orang diketahui belum memiliki KTP baik itu telah berusia di atas 17 tahun maupun warga pindahan dari luar daerah untuk menetap di wilayah administrasi Kabupaten Simeulue. Masih menurut Kadisdukcapil Kabupaten Simeulue, terkait dengan proses administrasi untuk kepentingan dokumen KTP dan Akta Kelahiran maupun dokumen lainnya, menegaskan tidak ada campur tangan calo maupun pihak lainnya. Warga yang berkepentingan datang sendiri, setelah melengkapi persyaratan dan prosedur. “Bagi pemohon yang hendak mengurus dokumennya, supaya melengkapi persyaratan dan melalui tahapan prosedur yang berlaku, jangan percaya dengan calo dan itu sangat dilarang, termasuk staf saya tidak coba-coba mempersulit dan mengambil keuntungan, bila ada maka akan berurusan dengan hukum”, tegasnya. Ia mengakui, dua tahun lalu sempat ada calo, oknumnya merupakan aparat desa dengan meminta dana sekitar Rp400 ribu dari warganya. Saat itu pelaku berdalih untuk biaya pengurusan KTP, namun ketahuan setelah warga desa tersebut curiga dokumen tidak kunjung selesai. Berikutnya, dilaporkan ke Disdukcapil dan kemudian langsung dilakukan penindakan. (ahi/mai)
ALMAN/RAKYAT ACEH
AMBRUK: Tanggul penahan air Irigasi Intake Krueng Baru yang terbuat dari batu gajah disebahagian tempat ambruk, hingga berkurangnya debit air di bendungan, Abdya, Senin (13/3).
Coblos Dua Kali
Darwis Divonis Tiga Tahun Penjara MEULABOH (RA) – Majelis hakim vonis 36 bulan penjara terhadap Darwis (28), terdakwa kasus coblos ganda Pilkada 2017. Kuasa hukum menilai, hukuman tersebut tidak ada unsur keadilan hingga akan menempuh jalur banding di Pengadilan Negeri (PN) Meulaboh, Senin (13/3) siang. Sidang terakhir kasus coblos ganda digelar dengan agenda putusan. Dipimpin oleh ketua majelis hakim Muhammad Tahir dengan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Renald Reagan SH. Ketua Majelis hakim menyatakan berdasarkan proses persidangan yang telah tergelar dengan referensi sejumlah saksi dan bukti, ia memvonis Darwis terdakwa kasus coblos ganda kurungan penjara selama 36 bulan atau 3 tahun. Majelis juga me-
nolak esepsi dari pembelaan terdakwa. Merespon putusan tersebut, terlebih dahulu Dawis diberikan waktu berdiskusi dengan kuasa hukum agar dapat menjawab “menerima atau menolak” terdapat putusan PN Meulaboh tersebut. Dengan, lesu Darwis menjawab akan berfikir terlebih dahulu untuk memberikan jawaban. Majelis Hakim memberikan memberikan waktu selama tiga hari bagi Darwis untuk berfikir. Masa vonis kurungan penjara selama 36 bulan yang ditetapkan majelis hakim, tidak ada pengurangan sedikitpun, karena sesuai dengan dakwaan yang diajukan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) sesuai pasal 178B Undang Undang RI Nomor 10 tahun 2016 tentang perubahan atas UU RI nomor 1 Tahun 2014 tentang
pemilihan Bupati, Walikota yang di dakwa 36 bulan penjara. Akan Lakukan Kajian Hukum Kuasa hukum Darwis, Said Atah SH, menilai putusan yang dijatuhkan majelis hakim sangat tidak manusiawi bagi kliennya, sebab, ia menilai Darwis selaku warga pelosok Kabupaten Aceh Barat, tidak menerima maksimal edukasi atau sosialisasi Pilkada 2017 sampai terjadi kekeliruan saat memberikan hak pilihnya.”Kami akan banding, tapi akan kami lakukan kajian hukum terlebih dahulu,” jawabnya. Said Atah sendiri, menilai penyebab kliennya melakukan coblos ganda, murni karena kurang memperoleh sosialisasi Pilkada, sehingga tidak terlalu paham tentang petunjuk teknis dan pelaksanaan
dalam proses menyalurkan hak pilih. Ketua KIP Aceh Barat Bahagia Idris yang turut hadir dalam proses sidang putusan tersebut, menyambut baik hasil putusan PN Meulaboh. Ia mengharapkan dengan adanya putusan hukum ini, dapat menjadi proses pembelajaran bagi seluruh masyarakat agar dapat menyalurkan hak pilih dalam setiap proses pemilu secara adil dan halal. Bahagia menolak peryataan bahwa kasus tersebut disebabkan KIP masih lemah sosialisasi. Menurutnya pihak penyelenggara telah berupaya seoptimal mungkin melakukan sosialisasi. “Tapi terkait masalah ini, murni ranah Panwaslih, jika kami hanya memberikan training cara coblos sampai usai coblos wajib mencelupkan ujung jari di tinta,” jawabnya. (den/mai)
Misdarwati Juara Umum MTQ Tingkat Pelajar SUKA MAKMUE (RA)- Akhirnya Misdarwati keluar sebagai juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat pelajar. Kegiatan itu digelar di Tempat Pengajian Alquran (TPA) Babul Huda, Gampong Alue Bateng Brok, Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya yang berakhir, Sabtu (12/3) malam. Keberhasilan Misdarwati meraih juara umum dalam even tersebut setelah mengalahkan 81 peserta lainya dari berbagai cabang perlombaan tingkat SD/ SMP di daerah kemukiman Seuneuam Satu, dan Siswi SMPN 7 itu meraih nilai terbanyak dari semua peserta. Tgk.Muhammad Nasir, Ketua Dewan juri mengatakan, Misdarwati merupakan peserta Tartil, ia mendapat juara umum dalam perlombaan tersebut, sedangkan untuk juara I Tartil di terima Muhammad Yatim, Juara II Ainur Marziah, dan juara III Febria Utami. Kemudian juara I Tilawah diraih Rouzatul Jannah, Juara II, Zulfahmi, dan juara III Sufian. Untuk lomba Pidato juara I Muhammad Qhadafi, juara II Muhazin, dan juara III Nurhafizah.
IBRAHIM ISTRA/RAKYAT ACEH
SERAHKAN PIALA: Pimpinan TPA Babul Huda, Tgk.Tamren (kiri) menyerahkan juara umum MTQ kepada Misdarwati pada penutupan MTQ, kegiatan di TPA Babul Huda, Gampong Alue Bateng Brok, Nagan Raya, Sabtu (12/3) malam.
Seterusnya lomba Salat farhdu kifayah, juara I diterima Irsyadul Ibat, juara II Zahara, dan juara III Nisa. Lomba Salat Subuh, juara I Rafli Fasya, juara II Safira, juara III Salman. Selanjutnya lomba Azan, juara I diraih Mursalin, juara II Syakra Mur-
dani, juara III Lia. Dan yang terahir, hafalan Sifat yang wajib pada Allah SWT, juara I Billa, juara II Liza, dan juara III Ihsan Fadillah. Tgk.Tamren, Pimpinan TPA Babul Huda, Gampong Alue Bateng Brok, mengatakan, untuk meningkatkan
mutu pendidikan anak yang lebih baik lagi ke depan, diharapan adanya peran serta orang tua atau wali murid dalam memdidik anaknya ketika sedang di rumah. Selaku orang tua harus bisa memastikan anaknya untuk pergi ke balai pengajian tepatwaktu dan sampai ke TPA, karena peran orang tua dalam mendidik anak sangat besar. Menurutnya tanpa dukungan orang, anak-anak tidak akan patuh dalam pengajian sehari-hari. Oleh karena itu, orang tua jangan hanya mengharapkan pada dewan guru semata, tapi ikut mendidik anaknya dari pengaruh lingkungan yang bisa merusak bagi generasi penerus bangsa ini. “Meski guru pengajian sudah matimatian dalam mendidik anak-anak mengaji ini, tapi bila tidak ada dukungan orang tua tidak akan jalan. Maka selaku orang tua harus selalu mengontrol anaknya, dan mau untuk belajar kembali di rumah apa yang sudah diberikan pelajaran TPA,” kata Tgk Tamren. (ibr/mai)
Musim Tanam Serentak Terancam
Petani Minta Irigasi Diperbaiki BLANGPIDIE (RA)- Petani di wilayah irigasi intake Kreung Baru, Kecamatan Lembah Sabil, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) meminta pihak terkait segera memperbaiki batu gajah penahan air yang rusak dihantam banjir karena sudah memasuki musim bajak sawah. Tak hanya itu, tanggul air (groundsill) di Irigasi Intake Krueng Babahrot yang dibangun untuk mengendalikan dasar sungai juga jebol dihantam banjir. Akibatnya debit air ke bendungan irigasi berkurang. Jalaluddin Keujrun Chik Lembah Sabil mengatakan, dampak rusaknya bendungan air melintang sungai yang dibangun dengan batu gajah pada berkurang debit air. Dan bila ini dibiarkan akan mengan-
cam tanam serentak yang sedang masuk masa pengolahan tanah. Untuk saat ini, debit air Kreung Baru masih ada seiring musim hujan, namum bila tidak hujan beberapa minggu saja debit air sungai berkurang dan air yang masuk ke intake juga berkurang.”Bila ini terjadi dipastikan air tidak cukup hingga ke daerah bawah di Lembah Sabil dan sebahagian Kecamatan Manggeng,” jelasnya, Senin (13/3). Irigasi Intake Krueng Baru mengaliri wilayah Kecamatan Lembah Sabil dan sebahagian sawah di Kecamatan Manggeng. Selama bendungan rusak debit yang masuk kejaringan irigasi berkurang sehingga tidak mencukupi dan mengancam tanam serentak.
Jalaluddin yang juga anggota Komisi Irigasi Aceh Daerah Irigasi Manggeng berharap pemerintah segera membangun bendungan secara permanen, bukan seperti selama ini hanya memperbaiki yang rusak. “Kalau hanya sekedar menyusun batu gajah dipastikan kembali rusak dihantam banjir,” tegasnya. Saat rapat Komisi Irigasi Aceh di Banda Aceh, keluhan ini sering disampaikan agar segera dibangun bendungan air yang permanen agar tidak rusak saat banjir tiba. Camat Lembah Sabil T. Syaril mengakui, telah membuat surat yang ditandatangani Muspika terkait permintaan dibangunnya tanggul yang rusak.”Ini harus segera diperbaiki bila tidak air untuk per-
sawahan tidak cukup,” terangnya. Menurutnya, saat Musrembang beberapa hari lalu, perbaikan tanggul air juga telah dimasukkan dan dijadikan program prioritas kecamatan. “Berbagai upaya kita lakukan agar segera dibangun karena hal ini berhubungan dengan orang banyak,” ucapnya. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Kota Kabupatem Abdya Rahwadi, ST pada Rakyat Aceh mengakui, adanya laporan Muspika tentang rusaknya tanggul penahan air di dua irigasi yakni Irigasi Krueng Baru di Kecamatan Lembah Sabil dan Irigasi Krueng Kecamatan Babahrot. Disebutkan, kedua irigasi itu merupakan kewenangan Provinsi Aceh, namun pihaknya siap memperbaiki tanggul ru-
sak sesuai dengan kewenangan dam ketersediaan anggaran. Selama ini groundsill yang rusak sering diperbaiki dengan menurunkan alat berat untuk menyusun kembali batu gajah yang sudah bersekat dibawa air dan juga menambah batu baru.”Laporan ini kita terima sambil menunggu konsultasi dengan Dinas Pengairan Aceh sebelum dikerjakan,” sebutnya. Dikatakan, selama ini tanggung air yang rusak di irigasi Intake Krueng Baru dan Babahrot dibangun sebagai bentuk kepedulian Pemkab Abdya dalam proses tanam serentak. “Karena sifatnya segera kita akan kerjakan sambil berkoordinasi dengan provinsi,”tuturnya. (ria/ mai)
GAYO LAUSER
6
SELASA 14 MARET 2017
Bener Meriah - Takengon - Blangkejeren - Subulussalam - Kuta Cane - Singkil
PNS Bener Meriah Terima SK Kenaikan Pangkat REDELONG (RA) – Pelaksana Tugas Bupati Kabupaten Bener Meriah Drs. H. Rusli M Saleh serahkan SK kenaikan pangkat yang secara simbolis diterima enam PNS di jaran Pemerintahan Kabupaten Bener Meriah, di Lapangan Upacara Setdakab, Senin (13/3). Keenam PNS mewakili seluruh ASN, diantaranya, Sabardi, S, IP pegawai pada Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung. Trisdawati, SP pegawai Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan, Leli Darlina pegawai Dinas Pendidikan, Koko Mahadani pegawai Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset, Idham Putra, S. Pd.I Guru SMP Muhammadiyah 11 Teritit, dan Wahyuni, A.Md.Kep pegawai RSUD MUyang Kute Redelong. Drs Rusli M Saleh berharap, seluruh jajaran PNS meningkatkan disiplin dan kinerja lebih-lebih bagi yang naik pangkat. Terkait kenaikan pangkat bagi tenaga fungsional guru dan kepala sekolah menurutnya berdasarkan sistem kredit dan melalui Penetapan Angka Kredit (PAK) sehigga dibolehkan untuk naik pangkat dalam priode
dua tahun. Menurut Rusli, khusus untuk pendikan, apabila kinerjanya baik maka seharusnya mutu pendidikan di Bener Meriah akan semakin baik. “Dengan meningkatkan atau dengan kata lain seiring dengan kinerja guru dengan kepala sekolah yang baik, maka boleh naik pangkat dua tahun, apabila memenuhi sarat, dengan demikian seharusnya kualitas pendidikan kita juga akan semakin baik.”ujarnya. Pantauan Rakyat Aceh, acara penyerahan SK kenaikan pangkat turut juga dihadiri oleh Sekda Bener Meriah, Drs. Ismarisiska, MM, para asisten dan seluruh pimpinan SKPK, serta pegawai di lingkungan pemerintahan. (mag-70/min)
KENAIKAN PANGKAT: Plt. Bupati Bener Meriah, Rusli M Saleh menyerahkan SK kenaikan pangkat secara simbolis kepada seorang pegawai Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan, di lapangan upacara Setdakab setempat, Senin (13/3).
Kepsek – MPD Subulussalam Bahas Pungutan Biaya Les SUBULUSSALAM (RA) – Pemungutan biaya pelajaran tambahan (les sore) oleh sejumlah sekolah tingkat SMP dan SMA di Kota Subulussalam menjadi sorotan sejumlah pihak. Padahal, pungutan les sore dilakukan untuk persiapan menjelang Ujian Nasional (UN). Akibatnya, Kepala Sekolah memberhentikan les sore karena dituding pungli terhadap siswa. Menyikapi hal itu, Majelis Pendidikan daerah (MPD) Kota Subulussalam akan menggelar pertemuan dengan sejumlah pihak untuk memberikan penjelasan mengenai pungutan tersebut. “Sebelumnya les sore menjelang UN digelar sekolah. Tapi setelah disorot dan dituding pungli, para kepala sekolah memberhentikannya. Untuk itu besok (hari ini) kami akan merembukkan dengan para pihak “ kata Ketua MPD Subulussalam, Jaminuddin Berutu, S. PdI kepada wartawan, Senin (13/3). Menurut Jaminuddin, acara tersebut akan melibatkan kepala sekolah, Dinas Pendidikan, LSM, wartawan dan tim dari Satgas Saber Pungli. Jaminuddin menambahkan, menurut laporan yang dia terima dari pengakuan sejumlah kepala sekolah, terkait digelarnya les sore beradasarkan hasil musyawarah sekolah dengan wali murid dan disetujui akan dilakukan pelajaran tambahan untuk les sore dengan catatan wali murid akan membayar untuk honor guru yang mengajar les, dan hal itu disetujui. Diakuinya, dasar hukum untuk pengutipan biaya belajar tambahan itu memang tidak ada dan hanya sebatas kesepakatan orangtua murid dengan sekolah. Tapi, kata Jaminuddin, orangtua murid setuju untuk dilakukan les sore. “Kegiatan les sore sudah berlangsung beberapa minggu, tapi ada pihak tertentu menanyakan dasar hu kum pungutan itu, dan akhirnya kepala sekolah menghentikan les dan mengembalikan uang ke orangtua murid “ tambah Jaminuddin. Persoalan ini, aku Jaminuddin perlu dirembukkan karena pada intinya, les adalah untuk membekali siswa menghadapi UN. Namun, jika les sore dilakukan sekolah, guru berhadapan dengan dua sisi berlawanan, yakni berharap siswa lulus UN lalu menggelar les dan sisi lain, takut terindikasi pungli. (lim/min)
Pemda Evaluasi Dana Desa Tahun 2016 REDELONG (RA) - Pemerintah Kabupaten Bener Meriah, melalui dinas BPMK (Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung) mengelar acara evaluasi dan pembinaan dana desa Tahun 2016 di ruang sidang MPTPTGR, Kantor Inspektorat Bener Meriah Senin (13/3). Dalamkesempatantersebut,PltBuptiBenerMeriahRusliMSaleh, meyampaikan, jika kesalahan satu reje kampung untuk tahun ini akan berimbas kepada seluruh desa yang ada di Bener Meriah. “Diakhiri masa jabatan, saya ingin melepaskan dalam keadaan WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) karena Bener Meriah dalam kurun waktu 2 tahun ini mendapatkan WTP. Jangan gara-gara tidak terperiksa, WTP menjadi turun,” ujarnya. Untuk itu kepada pihak penegak hukum Rusli berharap, jika ada kesalahan terhadap reje kampung agar dapat dibimbing dan dibina serta ber koordinasi dengan Pemerintah daerah. “Namun demikian, jika kesalahan dilakukan tidak dapat ditolelir lagi dan tidak dapat dibimbing, silakan diproses secara hukum agar mereka yang bersalah tidak besar kepala,” ungkap Rusli. “Yang paling saya tidak suka dengan orang yang tidak mengakui pemimpin. Untuk itu saya pun tidak inggin terperiksa dimasa akhir jabatan gara-gara dana desa tahun ini” tutup Rusli. Sementara itu, Inspektur Inspektorat Kabupaten Bener Meriah Armiya dalam laporanya, menyampaikan, sesuai arahan dari Forkopimda peserta untuk pelaksanaan kegiatan tersebut diikuti oleh 10 orang Reje Kampung dari setiap kecamatan. (mag-70/min)
Bapeda Galus Gelar Musrembang Tingkat Kabupaten BLANGKEJEREN (RA) - Bapeda Gayo Lues gelar Musrembang tingkat Kabupaten, membahas program prioritas, sinkronisasi dan koordinasi dengan program provinsi Aceh, di Balai Musyawarah, Senin (13/3). Kepala Bapeda Gayo Lues, Riduwan SE, M.AP menyebutkan, Musrembang Kabupaten secara khusus membahas konsep Rancangan Kerja Pemerintah Kabupaten (RKPK) tahun 2018 berdasarkan aspirasi daerah serta forum SKPK dan hasil Musrembang kecamatan. “Kita berharap hasil Musrembang ini adalah kesepakatan program dan kegiatan prioritas kemudian menjadi masukan bagi penyusun rancangan akhir RKPK Kabupaten Gayo Lues tahun 2018. Hasilnya akan menjadi acuan dalam penyususnan rancangan akhir renja SKPK Gayo Lues 2018”, terangnya. Bupati Gayo Lues H.Ibnu Hasim menyayangkan dana Otsus yang kewenangannya saat ini kembali diambil ahli pemerintah Aceh. Padahal sebelumnya Ostus dikelola langsung daerah kabupaten kota. Ibnu meminta semua SKPK memaksimalkan anggaran Otsus yang ada dengan mengusulkan berbagai program mensejahterakan masyarakat, khususnya pemberdayaan ekonomi. (yud/min)
MASHURI/RAKYAT ACEH
Cibubukan Tiga Bulan Tanpa Kepala Desa SINGKIL (RA) - Warga Desa Cibubukan Kecamatan Simpang Kanan, Aceh Singkil kini terkatung-katung. Mereka kebingunan tanpa kepala desa. Sementara pejabat sebelumnya Asrun telah berakhir masa jabatannya 22 Desember 2016 lalu. Hingga saat ini belum ada penjabat sementara (PJS) yang dipilih. Masyarakat kebingungan tak tau mengadu persoalan desa, pengurusan adiministrasi dan lain lain. “Kami berharap kepada yang mempunyai wewenang, segera dipilih pejabat sementara, agar kami jangan seperti ayam tak berinduk,” kata Yassir LB
warga Cibubukan, kemarin (12/3). Alumni Unsyiah itu mengatakan sudah tiga bulan mereka tidak mempunyai kepala desa. Kalau terjadi persoalan menyangkut masyarakat, mereka tak tau siapa yang harus didatangi. “Siapa yang mendampingi kami? Inikan namanya kami seperti anak ayam yang tak berinduk,” keluh Yasir. “Warga desa sangat berharap pemerintah, Camat dan Bupati, bertindak melantik sesegera mungkin penjabat sementara kepala desa kami,’ tukasnya lagi. Sebenarnya menjadi pertanyaan juga, gaji tiga bulan pasca berakhirn-
ya masa jabatan kepala desa itu siapa yang menerima nantinya. Tapi persoalan itu tidak terlalu mereka pikirkan. “Tapi yang jelas kami sangat membutuhkan Pj sementara,” Ujar Yassir lagi. Hal senada disampaikan Herman warga setempat. Dia mengaku risih dengan kekosongan kepala desa tersebut, tidak tau kemana harus melaporkan keluhan-keluhan. “Seperti baru-baru ini, beberapa zona di desa kami lampu padam dan anehnya bola lampu putus dan hangus tidak bisa hidup lagi. Ini ke siapa kami mengadu”, tukasnya.
Sementara Camat Simpang Kanan Ahmad SH dijumpai di kantornya Senin (13/3) membenarkan, saat ini masa jabatan keuchik Cibubukan sudah habis. Namun belum ada pelantikan PJ Sementara sebagai pengganti keuchik untuk pengurus pemerintahan desa tersebut. Sejauh ini langkah dilakukan, kata Ahmad, pihaknya tengah mengupayakan secepatnya agar jangan kekosongan pemerintahan desa itu berlarutlarut membuat masyarakat kebingungan.”Secepatnya akan kami upayakan persoalan ini bisa tuntas,” ujar Ahmad SH. (mag-74/min)
Minggu Ketiga Operasi Simpatik Mulai Tegas BLANGKEJEREN (RA) – Kasat Lantas Gayo lues AKP. S.Purba menandaskan pada minggu ketiga pelaksanaan Operasi Simpatik Rencong 2017, pihaknya akan mulai tegas memberikan sanksi kepada para pelanggar ketertiban berlalu lintas. “Operasi minggu pertama masih sosialisasi dan pada minggu kedua baru teguran. Tetapi dirasa sosialsisasi belum maksimal, maka masih di lakukan teguran dan sosialisasi. Minggu ke tiga barulah kita lakukan penindakan tegas,” terang Kasat Lantas Gayo lues AKP. S.Purba, Senin (13/2) di Mapolres Gayo Lues. Disampaikannya, pada pelaksanaannya, penggunaan helm, pengemudi dan yang dibonceng, menjadi target mereka di Operasi Rencong 2017. Sselama ini masyarakat sudah tertib menggunakan, tetapi masih helm satu. “Dalam Operasi Rencong kali ini kita targetkan masyarakat sudah memakai helm dua, muka dan belakang. Pema-
kai helm satu akan kita tertibakan dan kita beri teguran dahulu untuk kemudian kita memintah agar kedepan memakai helm dua,” ujarnya. Mereka bukan mempersulit pengendara, tetapi memberikan sara aman dan melindungi dari tabrakan yang bisa menyebabkan benturan kepala karena taruhannya nyawa. “Kita berharap pengendara bisa tertib lalu lintas untuk keamanan diri sendiri, bukan untuk polisi lalulintas,” tegasnya Meskipun masih dalam tahap peneguran bila ada kesalahan vital mereka tetap menertibkan dan menilangnya. Pelanggaran tersebut seperti tidak melengkapi surat – surat dan kederaannya, tidak memakai helm. “Kita minta mereka mengambil surat – surat dan helm setelah itu kenderaan akan kita kembalikan ke pemilikinya. Selama operasi berlangsung sudah ada beberapa kenderaan ditilang dan satu kenderaan bodong berhasil diamankan,” pungkasnya. (yud/min)
BAMBANG YUDI/RAKYAT ACEH
PERIKSA PASUKAN : Kapolres Galus AKBP Bhakti E Nurmansyah memeriksa peserta apel Operasi Simpatik Rencong 2017 di halaman Mapolres Galus Blangsere, Senin (13/2).
Kepdes Tanjung Mas Meminta Jalan Rusak Diperbaiki SINGKIL (RA) - Camuan (42) Kepala Desa (Keuchik) Tanjung Mas Kecamatan Simpang kanan meminta Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil jalan desa mereka yang rusak akibat terjangan banjir, segera diperbaiki. “Jalan ini sangat vital bagi kami, sebab akses lalu lalang beberapa desa untuk menunjang perekonomianmasyarakat,”ujarCamuankepada Rakyat Aceh, (12/3) kemarin.
Camuan mengaku, di jalan tersebut sering terjadi laka lantas ringan, sebab aspalnya terkupas habis sehingga membuat pengendara terkejut dan jatuh di tempat. Saat banjir melanda, arus sangat deras dengan ketinggian 1,20 Meter datang dari Sungai Cinendang, berjarak sekitar 50 meter dari belakang rumahnya, sehingga menyebabkan aspal terkelupas sepanjang 20 meter.
Camuan mengaku ada 4 titik jalan rusak akibat terjangan banjir namun yang terparah tepat di depan rumahnya sebab capai 20 meter aspal terkelupas. Baru baru, gorong gorong ambruk saat mobil colt diesel melintas. “Kami sangat berharap agar jalan ini di perbaiki secepatnya, bila perlu di tinggikan agar tidak mudah rusak oleh terjangan arus banjir,” harapnya. (mag-74/min)
IDRUS/RAKYAT ACEH
JALAN RUSAK: Jalan aspal terkupas akibat derasnya air saat banjir ditimpa Desa Tanjung Mas, Aceh Singkil. Ahad (12/3).
Nasaruddin Tak Tergesa Mutasi Pejabat TAKENGON (RA) - Isu mutasi di pemerintah Kabupaten Aceh Tengah saat ini merebak. Bak batang durian berbuah, aromanya bertiup dari satu warung ke warung lainya. Namun isu tersebut dibantah “petinggi” negeri alias bupati. Entah dari mana awal mulanya kalimat mutasi atau rotasi menguap dari satu mulut ke mulut yang lain. Walau sejauh ini akar penyebar belum diketahui pasti. Namun beberapa kepala dinas mulai “goyah” namun ada juga yang terus bekerja tanpa menghiraukan isu tersebut. Salah satu kepala dinas mengatakan tidak mungkin akan ada mutasi, namun begitu semua keputusan ada di bupati Aceh Tengah, Nasaruddin. “Tidak mungkin ada mutasi, namun begitu semua keputusan ada di bupati Aceh Tengah,” kata Kadis yang namanya enggan ditulis. Melihat komposisi dinas di Aceh Tengah saat ini memang masih ada satu dinas dimana pejabatnya belum defenitif, yaitu Dinas Pertanahan dijabat Plt oleh Izzu, SE, MM sekaligus merangkap sebagai sekretaris. Nah, apakah Dinas Pertanahan menjadi pintu masuk bupati Nasaruddin untuk merombak kabinetnya di akhir masa jabatan 2017 ini. Semua pihak masih bertanya-tanya, terkait dengan kebenaran akan terjadinya mutasi. Seperti yang diamanatkan oleh aturan, bupati yang baru saja selesai mengambil cuti pemilukada selama enam bulan kedepan tidak bisa melakukan mutasi. Bupati Aceh Tengah, Nasaruddin saat dikonfirmasi oleh Rakyat Aceh (13/3), mengirim SMS terkait dengan isu mutasi. “Sejaun ini belum, namun begitu kita akan pelajari dulu,” jelas Nasaruddin melalui pesan singkatnya. Tampaknya isu tadi dengan adanya jawaban bupati akan mempelajari, memberikan sinyal bahwa mutasi akan terjadinya, dan mungkin sejauh ini masih dalam “pembelajaran” aturan dan lain-lain. Lain itu saat ini dari data yang diperoleh, ada beberapa kepala sekolah saat ini mengalami kekosongan. “Terkait dengan kekosongan di beberapa kepala sekolah, benar ada,” ucap Nasaruddin. (jur/min)
LHOKSEUMAWE
SELASA 14 MARET 2017
7
Negara Belum Maksimal
Lindungi Korban Kekerasan Seksual LHOKSEUMAWE (RA) - Diskriminasi dan kekerasan terhadap perempuan masih terus terjadi. Sementara negara sebagai lembaga paling bertanggungjawab dinilai belum dapat memberikan perlindungan maksimal. Ketua LBH APIK Aceh Roslina Rasyid, SH melalui rilisnya menyebutkan, berdasarkan catatan LBH APIK Aceh sepanjang tahun 2016, angka kekerasan terhadap Perempuan di Aceh berdasarkan ranah terjadinya menunjukkan bahwa 66,67 persen terjadi dalam keluarga dan relasi personal/ domestik, selebihnya 33,33 persen terjadi di ranah publik/ komunitas. Selain kekerasan fisik, psikis dan kekerasan ekonomi, kekerasan seksual menjadi salah satu trend kekerasan terhadap perempuan di Aceh tahun 2016 lalu. Pelaku umumnya berusia 25 - 40 tahun dan korban kebanyakan berusia antara 13 – 18 tahun dan 25 – 40 tahun. Dalam melakukan kekerasan, pelaku kebanyakan merupakan orang dekat korban (ayah kandung/ tiri, paman korban, tetangga, suami, mantan suami, pacar, dan lain-lain). Adapun cara yang digunakan antara lain kekerasan, ancaman kekerasan, tipu daya/ muslihat, bujuk rayu/ iming-iming, penggunaan kekuasaan/ jabatan, hubungan sub-ordinat, dan lain-lain. “Kekerasan-kekerasan sebagaimana tersebut membawa dampak yang luar biasa
bagi korban dan keluarganya. Misalnya korban mengurung diri/ menyendiri, tidak berani keluar rumah, malu, trauma, putus sekolah, bahkan di usir dari tempat tinggalnya dan komunitasnya,”ujar Roslina. Meningkatnya kasus kekerasan tersebut, khususnya kekerasan seksual ini ternyata belum menggugah pihak-pihak berkepentingan untuk mengambil langkah-langkah konkrit dalam upaya memberikan perlindungan serta perwujudan keadilan bagi perempuan korban. Sehubungan dengan peringatan Hari Perempuan Sedunia, LBH APIK Aceh mengajak kelompok-kelompok perempuan atau perwakilannya untuk terlibat secara langsung dalam proses perencanaan pembangunan di setiap daerah. Serta mendesak pemerintah melahirkan kebijakan-kebijakan yang mengakomodir kebutuhan korban dan menjamin keseriusan pelaksanaannya dalam rangka memberikan perlindungan dan pemenuhan hakhak perempuan korban kekerasan, utamanya kekerasan seksual. Terakhir, agar menjamin terlindunginya perempuan dari kekerasan dan ancaman kekerasan seksual, pemerintah dan DPR sesegera mungkin melakukan pembahasan dan pengesahan terhadap rancangan undang-undang penghapusan kekerasan seksual (RUU-PKS). (rel/agt/min)
Ilustrasi
Pemadaman Listrik Bergilir Demi Pemeliharaan LHOKSEUMAWE (RA) - Dalam sepekan ini sejumlah pelanggan listrik di wilayah Kota Lhokseumawe dan juga Aceh Utara mengeluhkan seringnya dilakukan pemdaman. Parahnya lagi, kadang pemadaman tidak hanya sekali dalam sehari. Tak jarang pemadaman persis terjadi saat waktu magrib. Terkait kondisi ini, pihak PT PLN men-
yatakan, pemadaman terpaksa dilakukan secara bergilir, karena adanya pemelihaaan/perbaikan pada sejumlah sistem pembangkit. Pemadaman juga dilakukan hingga 4 jam dalam satu kawasan secara bergilir. “Ada pekerjaan perbaikan pada sejumlah pembangkit, mulai dari PLTU Nagan, PLTMG Arun serta
PLTU Pangkalan Susu. Hal inilah yang membuat pihak manajemen PLN Area Lhokseumawe dan unit unitnya dengan sangat terpaksa harus melakukan pemadaman bergilir,”ungkap Humas PLN Area Lhokseumawe, Ali Basyah. Hal tersebut terpaksa, sambung Ali Basyah terpaksa dilakukan untuk
menghindari terjadinya pemadaman yang lebih luas atau pemadaman total (blackout). Saat ini pihak PLN sedang berupaya maksimal untuk dapat menormalkan kembali. “Kami atas nama manajemen PLN Area Lhokseumawe, mohon maaf kepada semua pelanggan atas ketidak nyamanan ini,”ujarnya. (agt/min)
Perjuangan Nasib 13 Bidan PTT
Lewat Umur Tak Lulus CPNS LHOKSEUMAWE (RA) - Sekitar 13 bidan PTT di Lhokseumawe, dinyatakan tidak lulus CPNS yang diumumkan Februari lalu. Umur melewati 35 tahun keatas dikatakan penyebab ketidaklulusan, padahal mereka ni sudah bekerja rata-rata selama 10 tahun. Infomasi diterima Rakyat Aceh, dari 53 bidan PTT di Lhokseumawe, mengikuti seleksi tapi yang tidak lulus CPNS hanya 13 bidan. Mereka meminta pemerintah untuk memperjuangkan nasib bidan PTT ini agar bisa lulus CPNS. “Dalam Musyawarah Cabang (Muscab) Ikatan Bidan Indonesia ( IBI) Lhokseumawe pada Sabtu lalu, kami sudah sampaikan supaya nasib bidan PTT yang tidak lulus ini bisa diperjuangkan, “ucap Dewi seorang bidan PTT kepada Rakyat Aceh, (13/3) kemarin. Dia mengatakan, keluhan itu sudah disampaikan didepan Asisten III Setdako Miswar, anggota DPRK Lhokseumawe, Dinas Kesehatan dan pihak terkait lain. Asisten III Setdako Lhokseumawe, Miswar, yang dikonfirmasi Rakyat Aceh, menyatakan, pihaknya siap untuk memperjuangkan dan pengurusan ke Pemerintah Pusat terhadap 13 bidan PTT yang tidak lulus CPNS tersebut. “Memang itu kebijakan pusat, bidan PTT umurnya di atas 35 tahun tidak lulus CPNS, tapi kita di daerah tetap berusaha untuk memperjuangkan nasib mereka, “ungkapnya. Namun, menurut dia, itu semua tergantung kebijakan Pemerintah Pusat untuk menentukan lulus tidaknya bidan PTT. (arm/min)
FOR RAKYAT ACEH
SERAHKAN BANTUAN: Anggota DPD-RI Sudirman, menyerahkan bantuan uang tunai kepada Ketua SSB, Samudra Ibnu didampingi pelatih Mukhlis Rasyid, Ahad (12/3).
Haji Uma Bantu SSB Samudera Baru LHOKSEUMAWE (RA) - Anggota DPD-RI Sudirman, merasa peduli terhadap dunia olahraga di Kota Lhokseumawe. Kepedulian itu Haji Uma sapaan akrabnya, ikut melihat dan membantu tim Sekolah Sepak Bola (SBB) Samudra Baru Lhokseumawe, di lapangan Stadion Tunas Bangsa Lhokseumawe, (12/3) kemarin.
Tim SSB Samudra Baru ini mewakili Lhokseumawe untuk bertanding ke tingkat provinsi Aceh piala danone 2017 pada Jumat mendatang. Bantuan uang tunai itu diserahkan Haji Uma kepada Ketua SSB Samudra Ibnu didampingi pelatih Mukhlis Rasyid dan turut hadir Kabid Olahraga Disporabud setempat.
Haji Uma juga berharap kepada pemain untuk lebih sportif dan kerjasama tim saat bertanding dengan semangat percaya diri. “ Untuk memperoleh kemenangan bila perlu dambakan menjadi juara Aceh untuk bertanding di tingkat nasional piala danone, “harapnya. (arm/min)
Minimal 20 Jam Pendidikan untuk ASN JAKARTA (RA) - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Asman Abnur mengatakan, jabatan aparatur sipil negara (ASN) baik struktural maupun fungsional dalam setiap level harus diisi oleh personel yang telah lulus uji kompetensi dan memiliki sertifikasi keahlian. Kebijakan ini wajib diterapkan para pimpinan instansi dan para kepala daerah agar tata kelola pemerintah profesional serta akuntabel.
“ASN harus memiliki sertifikasi kompetensi sesuai bidang jabatan yang akan ditempatinya, jika belum punya berarti tidak bisa menjabat,” ujar Asman, Senin (13/3). Menteri Asman meminta agar setiap ASN minimal menerima 20 jam pendidikan baik dalam bentuk diklat, seminar atau pun workshop per tahunnya agar terjaga kompetensi dan kualifikasi ASN tersebut dalam melaksanakan tugasnya. Hal ini untuk mendukung tujuan reformasi birokrasi di Indonesia yaitu
menciptakan good and clean governance. Mantan Wakil Wali Kota Batam ini juga menyatakan bahwa para ASN pengisi jabatan struktural terutama dalam level Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) harus bergerak menjadi motor agen perubahan (agent of change) baik untuk para staf maupun instansi yang dipimpinnya. Selain mampu memotivasi para stafnya, itu ia juga harus menunjukkan diri sebagai SDM yang smart (pintar). “ASN
adalah adalah pengelola negara, jadi tidak boleh kalah pintar dengan para pengusaha,” ucapnya. Yang tidak kalah penting, lanjutnya, harus bisa membuka akses dengan instansi pemerintah lainnya terutama stakeholder terkait. Sebab, seluruh program kerja pemerintah harus dilaksanakan secara sinergi dengan seluruh instansi pemerintah agar tujuan dan manfaat kegiatan bisa segera tercapai dan memenuhi kebutuhan masyarakat. (esy/jpnn/min)
Jangan Takut Laporkan Maladministrasi ke Ombudsman JAKARTA (RA) - Masyarakat harus sadar masih banyak praktik maladministrasi pejabat publik yang masih belum terekspos dan akhirnya praktik tersebut terus tumbuh subur. Untuk menyadarkan itu, Ombudsman melakukan sosialisasi kepada masyarakat Jakarta bahwa lembaganya adalah lembaga paling tepat untuk mengadukan pelayanan publik yang
tidak mau ikut aturan. “Sarana pengaduan lewat Ombudsman sudah terbuka, ternyata masih banyak masyarakat yang belum memahami kemanamerekaharusmengadu.Bisajadi tidak tahu kemana mereka harus melapor. Makanya kita lakukan sosialisasi,” ujar Wakil Ketua Ombudsman, Lely Pelitasari Soebakty saat melakukan sosialisasi di Jakarta, Ahad (12/3).
Lely pun membeberkan bahwa pengaduan masyarakat terkait maladministrasi pelayanan publik meningkat setiap tahunnya. Pada 2015, laporan yang masuk ke Ombudsman sebanyak 6.800 laporan, sementara pada 2016 meningkat menjadi 10.000 laporan. Demi menampung semua aduan yang jumlahnya terus meningkat, Ombudsman dalam sosialisasinya memin-
ta masyarakat bisa menghubunhi layanan call center Ombudsman di 137, lewat sosial media, melalui nomor 082137373737, serta email ke pengaduan@ombudsman.go.id. “Kami harap pelayanan publik lebih baik dan masyarakat berani melapor ketika mengalami maladministrasi atau keluhan dalam pelayanan publik,” demikian Lely. (rmol/rus/min)
Dua Tersangka Curanmor Dewantara Dibekuk LHOKSEUMAWE (RA) - Dua tersangka pencurian sepeda motor (curanmor) asal Desa Tambon Baroh, Dewantara, Aceh Utara, berhasil dibekuk polisi, di kawasan Simpang AAF, (12/3) kemarin sekira pukul 03.00 WIB. Keduanya ditangkap mencuri sepmor Matic merk Yamaha Mio. Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman melalui Kasat Reskrim AKP Yasir menyebutkan, kedua tersangka itu berinisial AS (32), warga Desa Gampong Tambon Baroh, Dewantara, Aceh Utara dan DI (30), warga desa yang sama. Keduanya ditangkap di dua lokasi terpisah. “Tersangka AS, kita tangkap di Simpang AAF dan tersangka DI ditangkap tidak jauh dari kediaman tempat tinggalnya,” ujar Yasir, kepada wartawan, Senin (13/3). Kasat Reskrim menjelaskan, sebelum dilakukan penangkapan, pihaknya mendapat laporan bahwa seorang warga kehilangan sepeda motornya ketika diparkir di kawasan Pasar Inpres Lhokseumawe. Mendapat laporan tersebut, tim Polres Lhokseumawe terus melakukan penyelidikan dan pengejaran. “Akhirnya tim kita berhasil melacak keberadaan keduanya dan tersangka langsung kita amankan untuk penyelidikan lebih lanjut,” kata pria ini. Dari tangan pelaku ungkapnya, polisi berhasil menyita sepeda motor Yamaha Mio Putih. Kini kedua pelaku terancama hukuman penjara maksimal lima tahun. “ Kita meminta kepada masyarakat untuk dapat lebih hati-hati dalam memakirkan kendaraannya dan selalu menggunakan memasang kunci ganda. Ini untuk keamanan kendaraan itu sendiri,” pinta AKP Yasir. (msi/min)
FAO Dukung Kementan Wujudkan Ketahanan Pangan JAKARTA (RA) - Asisten Direktur Jenderal FAO untuk Asia dan Pasifik Kundhavi Kadiresan bertemu Menteri Pertanian RI Amran Sulaiman di Jakarta, Ahad (12/3) malam Pertemuan untuk bertukar pandangan guna meningkatkan kerja sama antara FAO dan Pemerintah Indonesia. Kadiresan menyampaikan apresiasi atas upaya-upaya yang dilakukan Indonesia dalam mewujudkan swasembada beras pada tahun 2016 melalui Program Nasional UPSUS dan FAO sangat menghargai upaya-upaya tersebut. “FAO menghargai keberhasilan Indonesia dalam swasembada beras pada tahun 2016. Capaian ini merupakan hasil dari investasi Pemerintah khususnya Kementerian Pertanian yang sebagian besar digunakan untuk membangun infrastruktur. Langkah selanjutnya adalah membangun sektor pertanian yang berdaya saing dan mendorong diversifikasi pertanian untuk meningkatkan kehidupan petani dan memperbaiki gizi seluruh rakyat Indonesia,” kata Kadiresan. Sustainable Development Goal 2 (SDG-2) menargetkan zero hunger dan perbaikan gizi serta percepatan pertumbuhan sektor pertanian. Namun, upaya mencapai cita-cita tersebut menghadapi sejumlah tantangan termasuk kenaikan suhu bumi, cuaca ekstrim yang semakin sering terjadi, kekurangan air dan degradasi lahan yang sangat memengaruhi produktivitas pertanian. Badan Khusus PBB FAO bekerja sama dengan Kementerian Pertanian RI mendorong penerapan pendekatan ekosistem untuk membangun sektor pertanian yang lebih produktif, tangguh, dan sehat seperti kawasan pengembangan sistem mina-padi, pengendalian hama terpadu dengan pendekatan lanskap pada tanaman padi, dan pertanian konservasi untuk peningkatan produksi jagung. Selain itu, FAO telah bekerja sama dengan Indonesia dalam menangani flu burung, rabies dan ancaman pandemik lain dengan dukungan dari USAID dan lembaga-lembaga lain. Dalam pertemuan tersebut, Menteri Amran Sulaiman menjelaskan tentang keberhasilan Indonesia dalam program ketahanan pangan dan mengekspresikan kepuasan beliau terhadap kerja sama antara Indonesia dan FAO. Amran juga menerangkan bahwa di tahun 2016, Indonesia dapat menghindari import beberapa komoditi strategis seperti beras medium/biasa, cabe segar, dan bawang merah untuk konsumsi; serta menurunkan impor jagung sampai 66,6 persen. Kedua belah pihak sepakat untuk memperkuat kerja sama dengan mengefektifkan pendekatan-pendekatan ekosistem pada sektor pertanian di Indonesia. Mereka juga sepakat untuk menggiatkan pemberdayaaan petani dan mendorong pengembangan pasar yang lebih efisien untuk produk-produk pertanian. (jpnn/min)
POLITIK
8
SELASA 14 MARET 2017
Presiden dan Mantan Jangan Main Belakang JAKARTA (RA) - Pertemuan Presiden Joko Widodo dengan pendahulunya, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono disambut positif WakilKetuaDPRFahriHamzah.Bahkandiamenyarankan agar pertemuan itu digelar secara rutin. “Namanya mantan presiden dan presiden itu harus rutin ketemu. Jangan main belakang, karena dua-duanya ini negarawan,” ujarnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. “Kalau ketemu secara rutin. Santai aja, kan hubungan pribadi antara presiden nggak boleh adamasalah,”sambungFahri.Fahrijugameminta agar hubungan profesional terus ditunjukkan walaupun salah satu pihak melontarkan kritik tajam. Seperti halnya dia yang kerap kali mengkritik Jokowi maupun lembaga lain. “Tapi jangan dianggap hubungan pribadi saya jelek,” sebut legislator asal NTB itu. Dia lantas mengingatkan supaya presiden maupun mantan presiden tetap harus nenunjukkan sikap negarawanan. “Dari pada lihat orang berantem kan lebih baik lihat orang damai,” pungkas Fahri. Pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menimbulkan sejumlah persepsi. Misalnya, ada anggapan bahwa SBY memiliki tujuan tertentu dengan kunjungannya itu. Dikatakan Pengamat Politik Pangi Syarwi Chaniago, semua itu berkaitan dengan SBY dan PartaiDemokrat.SBYdinilaimemilikimisiuntuk mengamankan posisinya yang kian terdesak. Khususnya, berkaitan dengan kasus hukum di era pemerintahan Presiden RI ke-6 itu. “Sehingga bertemu Presiden Jokowi untuk menyelamatkanrezimSBYdanPartaiDemokrat yang kian hari makin banyak aroma menyengat terkuak ke permukaan. Kasus-kasus hukum di era rezim sepuluh tahun SBY pernah berkuasa,” ujar Pangi, Ahad (12/3). Adapun yang terbaru yakni, terkuaknya kasus korupsi e-KTP yang melibatkan ada beberapa kaderPartaiDemokrat.SertamanuverpolitikSBY yang diduga mengkriminalisasi Antasari Azhar. Serangan dan tuduhan demi tuduhan ter-
FOTO/JPG
Pertemuan Presiden Jokowi dan Susilo Bambang Yudhoyono
hadap SBY sebagai dalang dan otak dari kriminalisasi Antasari, kian membuat ruang gerak SBY semakin terdesak. Bisa jadi, lanjut Pangi, dalam pertemuan tersebut ada kesepakatan politik besar untuk mengamankan kasus yang menimpa SBY, sepanjang Demokrat tidak merecoki dan mengganggu pemerintahan. “Selama ini yang terkesan dan sering membuat ruang panggung opini publik menjadi
Ratusan Orang Turun Aksi
Dukung Pemerintah Lawan Freeport JAKARTA (RA) - Sekitar 200 orang massa aksi yang tergabung dalam Gerakan Nasional Pasal 33 UUD 1945 (GNP 33 UUD 1945) menggelar aksi di depan Kantor Kementerian ESDM, Jakarta Pusat, Senin (13/3). Aksi ini digear untuk mendukung langkah pemerintah melawan PT Freeport Indonesia yang menolak mematuhi kebijakan pemerintah Indonesia terkait pelaksanaan kegiatan usaha pertambangan minerba dalam PP Nomor 1 Tahun 2017. “Kami mengapresiasi langkah dari pemerintah Indonesia yang bersikap tegas terhadap perusahaan Freeport. Bahkan pemerintah sanggup berhadapan di pengadilan arbitrase internasonal. Pemerintah telah menunjukkan kedaulatannya sebagai sebuah bangsa,” kata Jurubicara GNP 33 UUD 1945, Hendri Kurniawan saat menggelar aksi tersebut. Ketegasan pemerintah, menurutnya harus ditunjukkan dengan tidak memperpanjang kembali kontrak karya Freeport. Karena dengan momentum berakhirnya kontrak karya Freeport pada tahun 2021, maka pemerintah Indonesia mempunyai kesempatan untuk memperoleh kepemilikan sepenuhnya kekayaan tambang yang dimiliki. “Sudah saatnya pemerintah Indonesia melakukan penataan ulang dalam pengelolaan tambang yang berbasis kemandirian dan kesejahteraan,” tegasnya. Massa aksi menuntut juga agar dalam pengelolaan kekayaan tambang, pemerintah harus melibatkan pemerintah daerah, BUMN maupun BUMD dan melibatkan rakyat secara langsung dengan konsep koperasi rakyat maupun tambang rakyat. Massa aksi sempat melakukan aksi teatrikan ketertindasan rakyat oleh pemilik modal seperti PT Freeport yang menyengsarakan rakyat Indonesia. (rmol/rif)
Jelang Pemilu 2019
NasDem Bahas Komisi Saksi Nasional LAMPUNG (RA) - Partai NasDem Lampung memantapkan konsolidasi komisi saksi menjelang Pilkada Serentak 2018, Pileg, dan Pilpres 2019. Partai besutan Surya Paloh itupun bakal menggelarrapatkoordinasi(rakor)diSurabayapada20-23Maret 2017 mendatang. “Rapat ini konsolidasi pembenahan DPD dalam rangka kegiatan menuju rapat komisi saksi nasional untuk seluruh pengurus NasDem Indonesia. Salah satu pembicaranya nanti saya dalam rapat nasional di Surabaya,” kata Ketua DPW NasDem Lampung Mustafa usai rapat di kantor DPW kepada Radar Lampung (Jawa Pos Group) Minggu. Menurutnya, pembentukan komisi saksi ini merupakan bagian dari program partai Politik dalam menghadapi pemilu legislatif (Pileg) dan Pemilu Presiden (Pilpres) 2019 mendatang. Pada kesempatan itu Mustafa juga menyatakan sebagai Partai perubahankomposisikaderNasDemberasaldarisemuaelemen masyarakat. “Kita ingin partai ini diisi oleh semua eleman masyarakat, sehingga di mata rakyat NasDem merupakan partainya mereka. Nantinya bagi kader siap maju di Pelg 2019 mendatang, partai pasti akan mensuport,” terangnya. Sekretaris DPW NasDem Fauzan Sibron menambahkan, tujuan utama komisi saksi NasDem ini dibentuk untuk bertugas pada pelaksanaan Pemilu 2019. Bahkan, kata dia, Komisi saksi ini nantinya akan dibentuk hingga ke tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS). “Untuk perekrutan para saksi ini dilakukan oleh pengurua partai di daerah. Komisi saksi ini akan kita rekrut dari luar internal kader sehingga sekaligus menambah keanggotaan partai,” pungkasnya. (jpnn/rif)
sesak dan memantik kebisingan politik, adalah SBY dan Partai Demokrat,” sebutnya. Ya, selain persoalan hukum, pertemuan itu pastinya kental dengan aroma politik. Publik mungkin menilai pertemuan itu akan menguntungkan Presiden Jokowi, sebab selama ini Partai Demokrat adalah partai yang kerap dianggap mengganggu jalannya pemerintah.
“Kini Demokrat akan berbeda setelah SBY bertemu Presiden Jokowi. Namun seperti lazimnya sebuah pertemuan politik, akan selalu berbicara apa, dan siapa mendapat apa, serta bagaimana,” tuturnya. Menurutnya, SBY ingin membawa seolah-olah Partai Demokrat ingin membantu suksesi pemerintahan presiden Jokowi, terkesan ingin masuk ke lingkaran
partai pemerintah. Meskipun SBY selalu mengatakan bahwa Partai Demokrat akan selalu berada di luar pemerintahan sebagai partai penyeimbang. “SBY mungkin memberi sinyal ingin mengamankan posisi Partai Demokrat. Terutama setelah kalahnya putra mahkota SBY yaitu Agus Yudhoyono dalam Pilkada DKI Jakarta putaran pertama,” pungkas Pangi. (JPG/rif)
PAN Deklarasi Dukungan ke Anies-Sandi
Foto/JPG
Ketua PAN Zulkifli Hasan
JAKARTA (RA) - Partai Amanat Nasional (PAN) tidak bisa mengelak karena ketertarikannya untuk mendukung pasangan calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengaku, dalam waktu dekat pihaknya akan mengumumkan atau mendeklarasikan dukungan PAN terhadap pasangan
Anies-Sandiaga. "Mudah-mudahan Minggu depan kita akan deklarasi dukung Anies-Sandi nanti saya akan undang semua ini," ujar Zulkifli di Gedung Gedung DPR, Jakarta (13/3). Deklarasi itu menurut Ketua MPR itu akan dilakukan di Kantor DPP PAN di Jalan Senopati, Jakarta. "Jadi nanti Minggu depan saya akan undang Oke Oce baru kita deklarasi," katanya. Sebelumnya beredar sebuah foto elite DPP PAN melakukan foto bersama dengan mengacungkan jari denggan simbol angka tiga. Hal itu tersirat PAN sudah mendukung pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Saat dikonfirmasi Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno mengaku partai yang dimotori Zulkifli Hasan belum memutuskan mendukung Anies dan Sandiaga. Pasalnya sampai dengan saat PAN masih mendengarkan semua aspirasi kader. Namun kendati demikian Eddy mengaku dalam waktu dekat akan mendeklarasikan dukungan PAN ke pasangan Anies dan Sandiaga. Pasalnya mayoritas kader tidak menginginkan PAN menung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat. Sekadar informasi dalam foto tersebut diketahui dilakukan oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Sekretaris Jenderal Eddy Soeparno, Ketua Dewan Kehormatan Amien Rais dan Ketua Majelis Pertimbangan Soetrisno Bachir. (JPG/rif)
Penuntasan Korupsi E-KTP
Publik Tunggu Keberanian KPK JAKARTA (RA) - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak takut apalagi mundur dalam menghadapi bantahan para pimpinan dan anggota DPR yang namanya disebut dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU)
terkait kasus dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP. Begitu kata politisi muda Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi, Senin (13/3). Menurutnya,
KPK yang selama ini diberikan kewenangan yang cukup besar, telah berhasil membuktikan kepercayaan yang besar dari masyarakat dalam mengungkap kasus korupsi. “Hampir tidak adanya oknum yang lolos dari jeratan KPK sejauh ini, menunjukkan bahwa penetapan seseorang yang dinyatakan terlibat di dalam sebuah kasus korupsi telah melalui proses pembuktian yang sangat akurat dan kuat,” ujarnya. Sehingga, saat KPK berhadapan secara terbuka dengan nama-nama besar seperti yang telah disebutkan JPU dalam dakwaan e-KTP, KPK memiliki kesempatan untuk naik kelas ke level yang lebih tinggi dan mendapatkan kepercayaan yang lebih luas lagi dari rakyat. “Inilah kesempatan KPK untuk menunjukkan bukan sebagai alat dari kekuasaan dan bebas dari intervensi kekuatan politik. Apalagi presiden sudah menyatakan bahwa skandal e-KTP ini harus diselesaikan secara tuntas, sekalipun dari nama yang disebut-sebut itu ada juga yang disinyalir sangat dekat dengan presiden,” sambung mantan Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) itu. “Saya pun meyakini publik pasti juga menunggu keberanian dan kemampuan KPK kali ini untuk menuntaskan megaskandal korupsi ini, termasuk berikutnya mega skandal lainnya seperti Century dan BLBI. Kita semua dukung KPK untuk bekerja independen, transparan, dan profesional demi Indonesia yang bersih dan bebas korupsi,” pungkasnya. Adapun nama-nama yang disebut dalam dakwaan JPU terkait kasus e-KTP antara lain Ketua DPR RI Setya Novanto, manta Ketua DPR Marzuki Alie, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Gubernur Sulut Olly Dondokambey, dan sejumlah nama anggota Komisi II DPR periode 2009-2014. (JPG/rif)
METROPOLIS
SELASA 14 MARET 2017
www.harianrakyataceh.com
9
KKP Antisipasi Bahaya Virus Difteri BANDA ACEH (RA) - Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Banda Aceh, mengajak masyarakat Aceh, untuk melakukan imunisasi dasar bagi balita demi mengantisipasi penyakit menular virus difteri. Kepala KKP Banda Aceh, dr. Rahmad Suryadi mengatakan, sebesar 92 persen balita yang dilakukan imunisasi dapat mencegah penyakit difteri. “Sebagai kantor yang menjaga bahaya lewat darat dan udara, kami terus lakukan penjagaan,” ujarnya, Senin (13/3). Ia mengatakan, sekarang bagaimana masyarakat tidak mempersoalkan lagi tentang bahan yang digunakan untuk imunisasi. Akan tetapi, bahan yang digunakan lebih bermanfaat bagi masyarakat maupun manusia. Dikatakan, penyakit difteri berbeda dengan virus
Baca KKP... Hal 10
Mahasiswa Rawat Budaya Lewat PKFA BANDA ACEH (RA) - Sejak dilaksanakan pertama kali pada 2006, ini kali ke 7 Pekan Kreatifitas Fakultas Adab (PKFA) hadir dalam rangka mempromosikan diri. Fakultas Sastra yang lebih dikenal dengan Fakultas Adab dan Humaniora ini muncul dengan tema budaya. Ada empat event yang sengaja disetting untuk memperlihatkan khas Fakultas Sastra satu ini. Stand Up Comedy Aceh, Acoustik, Mewarnai dan Rangking 1. Versi perlombaan Mewarnai dan Rangking 1 sengaja dibuat guna mengedukasi anak-anak soal budaya. Untuk mewarnai, gambar yang disediakan panitia
Baca MAHASISWA... Hal 10
Fakultas Teknik Gelar LBFT di Sabang SABANG (RA) - Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) Unsyiah dari Fakultas Teknik kembali mengadakan lomba berhitung (LBFT) bagi seluruh pelajar di Sabang pada 19 Maret 2017 mendatang. Ketua Panitia lomba berhitung Fakultas Teknik LBFT Kota Sabang, didampingi bendahara kegiatan, Dewi Safrina mengatakan, kegiatan ini kembali dilakukan setelah sukses dalam pelaksanaan lomba yang telah dilakukan beberapa kali di Sabang. Pada pelaksanaan kegiatan berhitung cepat kali ini, hadiah yang disediakan panitia lebih menarik ketimbang pelaksanaan lomba tahun sebelumnya. Dimana untuk peserta tingkat SMP yang berhasil ke tingkat daerah dan mendapatkan peringkat satu, dua dan tiga pada perlombaan nanti, mendapat kesempatan sekolah di Fatih Bilingual School Banda Aceh tanpa seleksi. “Semua pelajar yang mengikuti lomba ini nanti tentunya memiliki kesempatan untuk sekolah di Fatih Bilingual School, dan kegiatan lomba hitung ini tidak lain untuk mencari anak-anak terbaik Kota Sabang,” kata dia.
Baca FAKULTAS... Hal 10
ZULKARNAINI/RAKYAT ACEH
MULAI MENJAMUR: Pekerja memangkas rambut pelanggan di The Master Barber Shop, Neusu, Banda Aceh, Senin (13/3). Barber Shop mulai menjamur di Banda Aceh, selain tempat untuk merubah tatanan rambut masa kini juga pelayanan maksimal.
Media dan Wartawan Harus Kompeten BANDA ACEH (RA) - Humas Pemko Subulussalam, melakukan audiensi dengan Ketua Serikat Perusahaan Pers (SPS) Imran Joni dan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh, Tarmilin Usman di Banda Aceh, Senin (13/3). Pertemuan tersebut juga hadir Wakil Ketua PWI Bidang Antar Lembaga, Ramadan dan berlangsung
akrab. “Kedatangan kami hanya silaturahmi saja karena humas punya kaitan erat dengan media dan institusi pers,” ujar Kepala Bagian Humas Pemko Subulussalam, Abdurrahmansyah, dan Kasubbag Media Massa, Rachmad Saleh Solin. Baik SPS maupun PWI, kata Imran Joni diibaratkan dua sisi mata uang. Kalau tidak ada penerbit (owner) atau
FOR RAKYAT ACEH
Ketua PWI Aceh, Tarmilin Usman (dua kiri), Ketua SPS Aceh, Imran Joni (kiri) dan Penguji Nasional PWI Aceh Mohsa El Ramadan (tiga kiri) menerima audiensi Humas Subulussalam di Banda Aceh, Senin (13/3).
sekarang diubah menjadi perusahaan pers (media) maka wartawannya pun tidak ada. Jadi sekarang sama-sama untuk diverifikasi. Bagi SPS yang merupakan wadah berkumpulnya penerbit sudah ada di setiap provinsi, oleh Dewan Pers membuat kerjasama melakukan verifikasi dimana tugasnya memberikan formulir pendataan untuk diisi oleh pemilik media. Salah satunya yang paling penting perusahaan pers itu punya badan hukum (Perseroan Terbatas) dan khusus bergerak di bidang penerbitan media cetak dan online. Sedangkan tugas PWI kata Tarmilin Usman hanya mendata mana wartawan yang sudah lulus UKW di lembaganya. Sebab ada beberapa organisasi lainnya juga melakukan uji kompetensi seperti Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dan IJTI serta beberapa universitas. “Kita (PWI) lebih duluan melakukan programnya di seluruh Indonesia, yakni Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dimana setiap perusahaan pers (media) wajib ikut, maka untuk penanggungjawab media harus sudah lulus UKW (Wartawan Utama),”
ujar Tarmilin. Baik SPS maupun PWI terus menghimbau perusahaan pers yang belum punya PT segera menyiapkannya dan bagi wartawan yang belum ikut UKW, agar mendaftar, pimpinannya segera berkoordinasi dengan PWI, AJI atau IJTI setempat. Sehingga bagi wartawan yang sudah lulus tentunya dianggap sudah kompeten dan punya kartu yang dikeluarkan Dewan Pers. Bagi Dewan Pers, PWI dan pejabat pemerintah, TNI/Polri dan swasta memang telah ada keputusan pada Hari Pers Nasional (HPN) 9 Februari 2017, baik wartawan dan media sudah harus kompeten dan punya badan hukum. Ini dimaksudkan agar wartawan bekerja profesional yakni mentaati kode etik jurnalistik, berimbang (cover both side) dan tidak membuat berita hoak, karena itu bukan produk jurnalistik. “Bagi wartawan yang belum kompeten, nantinya jika dalam membuat sebuah berita, jika ada terkait kasus maka bisa dianggap itu bukan produk jurnalistik,” kata Ramadan yang merupakan salah satu penguji nasional dari PWI Aceh. (rad/rif)
Benda Asing, Lampu Menyala, Ternyata Bukan Bom KABEL warna putih terurai serabutan. Kabel merah hitam, sambung menyambung dengan baterai. Lampu radar juga hidup. Menurut pengakuan warga, benda itu jatuh di depan rumahnya dengan lampu kedap-kedip pukul 22.00 WIB. Laporan: Hendri Abik - Banda Aceh Rosna (56), salah seorang warga mengatakan benda tersebut jatuh tepat di jalan depan rumahnya Jumat pagi sekira pukul 11.00 WIB. Awalnya keberadaan benda asing itu tidak dihiraukan warga, namun menjelang malam, lampu yang terdapat pada benda tersebut terlihat menyala. “Sebenarnya jatuhnya sudah sejak Jumat pagi, tapi awalnya kami tidak mencurigai itu bahan berbahaya seperti bom. Tapi sekitar pukul 22.00 WIB lampu pada benda tersebut tampak menyala sehingga kami curiga ini benda berbahaya,” kata Rosna kepada wartawan. Jumat malam akhir pekan lalu, Warga Lorong HT Usman II, Jalan Kapai Kleng Gampong Doi Kecamatan Ulee Kareng Banda Aceh, merasa ketakutan. Karena sebuah benda yang tak pernah mereka
www.harianrakyataceh.com
lihat sebelumnya, mendarat di gampong mereka. Melihat ada banyak kabel dan lampu aktif. Warga mengira itu bom, dan langsung melapor pada kepolisian setempat. Kesaksian warga, semakin curiga dengan melihat bagian benda yang terbungkus dalam styrofoam terdiri pipa air berukran 1 inchi sepanjang sekitar 15 cm, tali karung beras, sarung tangan sterilisasi, plat atau antena sepanjang 5 cm serta lampu led. “Karena curiga, suami saya bersama kepala dusun langsung melapor ke Polsek Ulee Kareng. Padahal sempat dipindah anak saya ke dekat rumah karena sebelumnya berada di tengah jalan,” kata Rosna. Mendapatkan laporan yang mem-
bahayakan warga, pihak kepolisian langsung menurunkan personel lengkap yang dibantu TNI AD. Pasukan itu dipimpin langsung oleh Kapolresta Banda Aceh, kombes T Saladin. Tidak hanya personel polisi yang gunakan pakaian lengkap, namun tim penjinak bom dari Gegana Polda Aceh pun turun untuk mengamankan benda yang dinilai mesterius itu. Tidak hanya itu, setelah benda itu diamankan oleh tim Gegana. Personel polisi yang di lokasi, lantas mengolah TKP serta menyelidiki kasus tersebut. Kepanikan malam itu, tidak hanya pihak kepolisian, wartawanpun dari sejumlah media cetak dan elektronik, tiba di lokasi untuk meliput meski sudah larut malam. Berselang lebih kurang satu jam, Kapolresta Banda Aceh mendapatkan laporan dari TIM Gegana, mereka berhasil mengungkapkan benda itu, ternyata milik Badan Meteorologi, Kli
Baca BENDA... Hal 10
FOTO: HENDRI ABIK/RAKYAT ACEH
Kapolresta Banda Aceh, Kombes T Saladin mengamati benda yang sempat dikira bom oleh warga.
metro aceh @gmail.com
KOTA MADANI
10
SELASA 14 MARET 2017
KKP Antisipasi Bahaya Virus Difteri Sambungan dari hal 9
zika, dimana virus zika ini disebabkan oleh nyamuk dan bila terjadi pada wanita hamil dapat menyebabkan mickrocephaly atau terjadi ukuran kepala bayi lebih kecil. Rahmad Suryadi juga mengungkapkan, setiap anak yang berada di lingkungan bandara, pihaknya mengutamakan suntik vaksinasi maupun vaksinasi ulang untuk kekebalan. Ia mengatakan, tidak ada tujuan dan harapan lain dengan dilakukan vaksinasi demi menyelamatkan generasi dan melawan penyakit bahaya dan mematikan. “Kita ingin generasi tidak terjangkit penyakit yang berbahaya dan mematikan,” ungkapnya. (adi/rif)
Mahasiswa Rawat Budaya Lewat PKFA Sambungan dari hal 9
berupa gambar Rumoh Aceh atau yang memiliki kontek keacehannya. Sedangkan lomba Rangking 1 panitia lebih banyak memunculkan pertanyaan degan tema budaya Aceh. “Pertanyaan dengan tema budaya itu nantinya diharapkan dapat menyadarkan peserta untuk lebih akrab dengan budaya lokal,” kata Zikra Yanti, Dosen sekaligus SC PKFA. Jumlah peserta yang sudah mendaftar Stand Up Comedy Aceh 11 orang. Peserta berasal dari luar UIN Ar-raniry, seperti Unsyiah dan komunitas Stand Up Indo BNA. “Awalnya lawakan ini dikhususkan berbahasa Aceh, melihat peminatnya yang kurang, akhirnya panitia memberi kebebasan peserta,” ujar Khairani, penanggung jawab Stand Up Comedy Aceh. Dari 11 orang tersebut, lanjutnya, empat di antaranya akan menggunakan stand up Aceh. Untuk lomba akustik yang akan berlangsung Selasa (14/ 3), panitia juga menyediakan lima lagu. Satu lagu bebas, dan satunya lagi wajib berbahasa Aceh, yaitu Hikayat Prang Sabi. Ketua panitia, Khalid menyebutkan, ada 10 kegiatan dalam PKFA 7 ini. “Acara dimulai hari ini sampai malam Minggu,” katanya. Selain itu, lomba akustik umum, lagunya, lima lagu, ada satu yang wajib, dan itu salah satunya lagu hikayat prang sabi, 11 tim, untuk tarian, lomba daur ulang, dan musik Acoustik Sebenanrya ada beberapa lomba yang mengedepankan kontek keacehan lainnya, seperti yang direncanakan panitia pelaksana, seperti debat bahasa Aceh dan lomba kuliner Aceh. Hanya saja, kurangnya peminat menyebabkan panitia membatalkan lomba tersebut. (mag-77/rif)
Fakultas Teknik Gelar LBFT di Sabang Sambungan dari hal 9
“Sebagai bentuk feedback untuk mereka, seperti tingkat pelajar Sekolah Menengah Pertama atau sederajat hadiahnya bisa sekolah di Fatih Bilingual School tanpa tes. Begitu juga pemenang lomba satu, dua dan tiga untuk tingkat pelajar Sekolah Menengah Atas sederajat mendapat kesempatan kuliah di Unsyiah tanpa tes,” sebutnya. Lebih lanjut disebutkan juga, untuk kategori perlombaan yang akan diadakan nanti masih sama dengan perlombaan berhitung cepat pada tahun sebelumnya, dengan rincian tingkat Sekolah Dasar (SD) akan terbagi dalam tiga katagori. Sedangkan untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama serta Sekolah Menengah Atas hanya diperlombakan satu ketegori dan perlombaan bagi peserta umum akan disesuaikan menurut jumlah peserta yang mendaftar. Sementara itu untuk pendaftaran dan tempat perolehan informasi terkait kegiatan ini, panitia lomba berhitung fakultas teknik LBFT Kota Sabang tahun 2017, menempatkan sekertariat persiapan kegiatan di De’ Sagoo Kupi Simpang Garuda Kota Sabang. “Untuk rencana awal pelaksanaan lomba berhitung akan kita gelar di Aula SMA Negeri 1 Sabang, tapi setelah kita kordinasikan kembali, ternyata aulanya dipakai untuk rapat guru seluruh Sabang pada tanggal yang sama. Jadi kami sepakati bersama kegiatan lomba ini kami alihkan di Aula kantor Walikota lantai IV sekretariat daerah Kota Sabang,” tandasnya. (han/rif)
STIEI Wisuda 289 Sarjana BANDA ACEH (RA) - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIEI) Banda Aceh, mewisuda 289 sarjana dan 73 ahli madya di Gedung AAC Dayan Dawood, Darussalam, Banda Aceh, Senin (13/3). 22 sarjana dan empat ahli madya lulus cumlaude. Turut hadir dalam Rapat Senat Terbuka itu, perwakilan Kopertis Wilayah XIII, perwakilan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) lainnya di Banda Aceh, ketua DPRK Aceh Besar, dan para orang tua dan wali wisudawan. Ketua STIEI Banda Aceh, Hilma dalam sambutannya mengatakan, di usia 41 tahun, STIEI Banda Aceh telah menghasilkan 7.559 alumni, termasuk yang diwisuda kali ini. Ia berharap, alumni STIEI mampu menciptakan lapangan kerja, bukan hanya mencari pekerjaan. “Alhamdulillah tak sedikit dari alumni kita yang telah menjadi pengusaha dan juga pegawai di instansi pemerintah maupun swasta. Karena kami memang ingin mencetak sarjana dan ahli madya yang profesional,” katanya Ia berharap, dari sejumlah lulusan itu, sebaiknya tidak hanya berbekal IPK tinggi tapi juga harus memiliki kompetensi yang bagus untuk menghadapi dunia kerja dan persaingan global saat ini. lanjut Hilma, setelah resmi diwisuda, lulusan STIEI Banda Aceh diharapkan tidak hanya berpangku tangan, tapi langsung memanfaatkan waktu, tenaga dan ilmunya agar bermanfaat bagi masyarakat. Apalagi, saat ini bangsa kita dihadapkan dengan berbagai tantangan modern, diantaranya pornografi, LGBT, radikalisme dan narkoba. (ibi/rif )
RUSMADI/RAKYAT ACEH
SANTUNAN: Pengurusan Yayasan Nadhira memberikan santunan kepada anak yatim di Aula RRI Banda Aceh, Senin (13/3).
Kios Lambaro Terbatas
30 Pedagang tak Dapat Lapak JANTHO (RA) - Suriati istri dari Usman Hanzib, salah seorang pedagang di Pasar Lambaro Aceh Besar, mengaku tidak mendapatkan undangan untuk penarikan nomor undian kios di Gedung Baru Pasar Rakyat Lambaro, sehingga dirinya tidak mendapat jatah ruang kedai sebagaimana yang dijanjikan pemkab Aceh Besar sebelumnya. Padahal dirinya memiliki sepetak kedai ukuran 2x3 meter yang dibongkar saat pembangunan gedung itu dilaksanakan. Selama ini dirinya mendapat tempat di pasar induk Lambaro untuk sementara waktu selama pembangunan gedung pasar selesai. Ironisnya, saat penarikan nomor urut, Usman Hanzib tidak menerima undangan tersebut, dan sama sekali tidak mendapat bagian di gedung tersebut, sementara pedagang yang sebelumnya hanya menumpang di emperan lokasi pasar tersebut, kini malah mendapat nomor terdepan. Terkait dengan hal ini, Suriati beren-
cana akan menemui kepala dinas Perindagkom dan UKM Aceh Besar Taufiq SH, namun hingga laporan ini diterima, belum berhasil ditemuinya. Nasib serupa juga dialami oleh 29 pedagang lainnya yang sebelumnya memang tercatat sebagai pedagang di lokasi pasar yang dibangun baru itu. “Sekitar 30an kami yang tidak mendapat jatah di sana, anehnya kami tidak diberitahu apapun penyebabnya,” kata Suriati, kepada Rakyat Aceh Ahad (12/3). Ia berharap, Pemkab Aceh Besar dapat menempati janjinya sebagaimana yang telah diikrarkan pada saat sebelum pembongkaran dilakukan pada tahun 2014 lalu. Terutama bagi pedagang yang memang memiliki sarana tempat jualan sendiri sebelumnya. “Kedai itu kami beli dari salah satu pedagang bahkan selanjutnya kami rehab hingga bagus, dan suami saya merupakan orang yang tidak asing lagi di kalangan pedagang di situ, maka
saya sangat mengharapkan pemerintah tidak mengkhianati kami,” pinta wanita setengah baya ini. Terpisah Kepala Disperindagkop dan UKM Kabupaten Aceh Besar Taufiq, SH yang dikonfirmasi melalui saluran telpon Ahad (12/3) sore membenarkan adanya sejumlah pedagang yang belum mendapatkan bagiannya. Namun ia membantah jumlah tersebut. “Cuma lima belas orang pedagang, karena mereka menyewa pada kios atas nama orang lain sebelumnya, namun tetap kita upayakan supaya semuanya mendapatkan tempat, “ kata Taufik menjawab melalui saluran telpon. Berdasarkan informasi yang dihimpun Rakyat Aceh dari berbagai sumber. Seyogianya jumlah pedagang yang sempat didata sebelum pembongkaran dilakukan tiga tahun lalu mencapai 80 pedagang. Untuk melanjutkan usahanya, pemerintah menempatkan mereka di kios yang dibangun oleh re-
kanan dikawasan depan kantor camat Ingin Jaya, dan sebahagian lainnya di kios, sementara di pusat pasar induk Lambaro, dengan janji setelah pembangunan gedung pasar lambaro selesai dibangun maka mereka akan ditempatkan kembali ke pasar lambaro yang baru. Tapi, sayang ketika pasar lambaro telah diresmikan dan penarikan nomor urut dilakukan hanya sekitar 50 pedagang yang mendapatkan undangan, selebihnya tidak. Saat dipertanyakan kepada pengelola pasar, berdalih dirinya hanya menjalankan tugas dan untuk lebih detil pedagang diminta untuk menjumpai kepala dinas guna mempertanyakan perihal atas tidak tercantumnya nama pedagang dimaksud dalam daftar undangan dimaksud. “Kami disuruh jumpa pak kadis, katanya keputusan ada di pak kadis,” aku salah seorang pedagang lainnya yang ditemui Rakyat Aceh di Lambaro. (mag-63/rif)
Ketua Golkar:
Bukan Euforia, Kerja Nyata yang Diperlukan JANTHO (RA) - Ketua Dewan Pengurus Partai (DPD) II Partai Golkar Aceh Besar Muhibbudin Ibrahim, menghimbau agar seluruh kader Partai golkar tidak mengeluarkan statemen yang menggiring kegaduhan paska usainya pesta demokrasi pilkada serentak tahun 2017 yang berhasil memenangkan pasangan yang diusungnya. “Saya harap Kader golkar tidak mengeluarkan statemen yang mengakibatkan kegaduhan, karena pesta demokrasi telah usai maka ini saatnya untuk kita memberikan kontribusi kepada pemerintah dan merangkul kembali saudara yang beda pendapat
sebelumnya,” demikian Kata Muhibbudin Ibrahim, dalam Konfrensi Pers yang digelar di Gedung Kantor DPD II Partai Golkar Aceh Besar di Lambaro, Ingin Jaya Aceh Besar, Senin (13/3). Instruksi tersebut, lanjut Muhibbudin merupakan perintah yang harus dipatuhi oleh kader golkar. Sebab bukan sebuah euforia yang dibutuhkan saat ini, tetapi kerjanyatayangperludilakukanolehkader golkar selaku pelaku politik yang profesional dan cerdas. Kecuali itu, kata pria yang akrab disapa ucok ini pihaknya sangat khawatir jika suasana yang aman damai dan sangat kondusif di Kabupaten Aceh
Yayasan Nadhira Santuni Anak Yatim BANDA ACEH (RA) - Sebagai wujud syukur atas pembentukan Yayasan Cahaya Nadhira, sebanyak 20 anak yatim disantuni. Santunan anak yatim dan makan siang bersama berlangsung di Aula RRI Banda Aceh, Senin (13/3). Yayasan Nadhira yang bergerak di bidang sosial, dapat mengurangi beban yang dialami terutama keluarga kurang mampu. “Dari awal, keinginan untuk mendirikan yayasan ini tujuan dapat membantu di bidang sosial. Tentu kita akan lakukan kerjasama dengan para donatur,” ujar Deni Zulfikar, selaku Direktur Yayasan. Ia juga mengatakan, munculnya untuk mendirikan yayasan, terinspirasi dari seseorang yang selalu memberikan inspirasi dan semangat untuk bisa berbagi. “Selain seseorang yang memberikan inspirasi. Pihak keluarga juga sangat mendukung niat baik saya,” ungkapnya, yang turut dihadiri Kepala Stasiun RRI Banda Aceh, Syafaruddin. Ia berharap, dengan didirikan Yayasan Cahaya Nadhira maka akan
muncul keberkahan dan bisa membangkitkan semangat ummat Islam lainnya kedepannya. Menurutnya, kekuatan itu muncul dengan adanya kebersamaan dalam menuju tujuan yang sama. Sementara itu, Ust. Salman Al Hafid dalam tausiahnya menyampaikan, mengajak hadirin untuk memudahkan menyebarkan salam. Sebab, kata salam sebagai awal pembicaraan, baik yang sudah dikenal maupun yang belum dikenal. Pada kesempatan itu, Ust Salman, juga mengapresiasi atas inisiasi dan keinginan bagi siapa saja yang mendirikan lembaga maupun yayasan yang untuk kepentingan sosial. “Apalagi yang dilakukan saudara Deni jarangjarang orang melakukannya,” ungkapnya dalam tausiah. Ia mengatakan, sebagai manusia tentu berharap bisa menjadi orang baik dan bermanfaat bagi orang lainnya. Bahkan, setiap insan tidak ingin menyakiti saudaranya sendiri. (adi/ rif)
Besar sejak dari awal pelaksanaan pilkada hingga saat ini, akan terjadi seperti di beberapa daerah lain paska pilkada berakhir. Pada kesempatan tersebut, Ketua DPD Partai Golkar Aceh Besar ini juga mengutarakan terkait dengan sejumlah hal yang akan dilakukan dalam rangka mengiringi bupati yang diusung di Kabupaten tersebut, namun tidak terlepas dari tugas pokok selaku pengawasan terhadap kinerja pemerintahan nantinya. “Partai Golkar akan mengiringai perjalan pemerintahan selaku mitra dan bagi kader golkar yang duduk di parle-
men tetap harus menjalankan tugas pokoknya selaku wakil rakyat di parlemen, yaitu pengawasan, penganggaran dan legislasi,” terangnya. Kepada aparat keamanan, Muhibbudin mengapresiasi atas keberhasilan dalam memberikan kenyamanan dan kemanan kepada masyarakat selama ini, sehingga proses pelaksanaan pilkada di Aceh Besar berjalan dengan kondisi yang cukup kondusif hingga hari ini. “Kepada TNI/Polri kami sangat mengucapkan terimakasih atas kerja kerasnya, maka kondisi di Kabupaten Aceh Besar aman dan terkendali,” pungkas Muhibbudin Ibrahim. (mag-63/rif)
Pocari Sweat Gelar Lari 3 Km di Lhong Raya BANDA ACEH (RA)- Mendukung Atlet Pocari Sweat Melanie Putria dan Agus Prayugo serta seluruh Runner Indonesia yang mengikuti ajang Seoul Merathon di Korea, Pocari Sweat Banda Aceh mengelar kegiatan lari jarak 3 km di Stadion Lhong Raya, Banda Aceh, pada hari Sabtu, 18 Maret 2017. Acara tersebut diberi nama Born to sweat let’s run together to #support the athlete Banda Aceh. Dibuka untuk masyarakat umum di Banda Aceh yang akan dimulai dari Pukul 16,15 WIB sampai 18 .00 WIB. Said Afdhal sebagai Brand communication Pocari Sweat Aceh, menyebut, pihaknya akan menargetkan 100 orang peserta. Nantinya juga akan ada had-
iah menarik yang bagikan oleh perusahaan Pocari Sweat. “Dalam kegiatan nantinya juga ada nonton video bersama dan juga ada hadiah atau doorprize,” sebutnya, Senin (13/3). Dia mengatakan, atlet Pocari Sweat yang tampil dalam event lari bergengsi di luar negeri bukan tanpa bekal. Sebelum berkompetisi, Melanie Putria dkk lebih dulu digembleng dalam program bernama Pocari Sweat Sport Science. “Kami punya Pocari Sweat Sport Science. Program tersebut bertujuan membantu runner untuk mengembangkan diri, terutama dari segi fisik, sebelum terjun bertanding, mereka di sana bawa nam a Indonesia,” ucapnya. (ibi/rif)
Benda Asing, Lampu Menyala, Ternyata Bukan Bom Sambungan dari hal 9
matologi dan Geofisika (BMKG) yang berfungsi untuk mengukur suhu udara. Benda mencurigakan itu, sebelumnya dievakuasi Tim Penjinak Bom (Jibom) Gegana Polda Aceh. Sembelum ada kepastian, Kapolresta Banda Aceh, Kombes T Saladin sebelumnya tidak bisa memberi keterangan apapun soal benda yang ditemukan warga ini. Karena dia ingin benda itu diteliti dulu oleh jibom untuk mengetahui ini benda apa. “Saya tidak mau menduga-duga, tapi karena tadi dicurigai bom dan ada warga yang melapor maka kita tindaklanjuti,” kata Saladin SH. Benda tersebut merupakan alat
milik BMKG Blang Bintang Aceh Besar yang berfungsi mengukur suhu, tekanan angin dan kelembapan di berbagai ketinggian dalam atmosfer. Kapolresta Banda Aceh Kombes T Saladin SH mengatakan, klarifikasi terhadap temuan benda yang jatuh di rumah warga Gampong Doi langsung dilakukan karena dinilai penting agar tidak menimbulkan keresahan warga. Apalagi lanjut Saladin, Aceh baru saja selesai melaksanakan pemilihan kepala daerah yang digelar serentak 15 Februari lalu. “Jadi yang ditemukan di Ulee Kareng bukan bom. Sengaja langsung kami urai sehingga masyarakat Aceh tidak resah mengingat kita baru saja selesai melaksanakan pilkada. Ini bukan teror atau sengaja, tapi milik
sah BMKG. Jadi warga Banda Aceh tidak perlu resah. Kami harap BMKG juga memberi pengetahuan kepada warga, misalnya dengan memberi lebel pada alat ini,” kata Saladin SH. Dia menghimbau masyarakat bila ada kedapatan benda asing, langsung melaporkan pada pihak kepolisian, biar tidak terjadi keresahan. “Kita himbau pada masyarakat agar tetap lapor bila ada penemuan benda misterius,” himbaunya. Kasi Data dan Informasi BMKG Blang Bintang Zakaria, Sabtu (11/3) kepada wartawan membenarkan, bahwa benda itu memang milik BMKG. “Dalam istilah metereologi, alat ini disebut Reason atau Radiosonde, fungsinya mengamati suhu, tekanan, angin, dan kelembapan di
berbagai ketinggian dalam atmosfer,” kata dia. Zakaria pada malam itu dihadirkan di Markas Gegana Polda Aceh di kawasan Lingke setelah Kapolresta Banda Aceh Kombes T Saladin SH menghubungi BMKG Blang Bintang. “Setiap dua hari sekali, yakni pukul 06.00 WIB dan 18.00 WIB, alat ini kami lepas untuk mengukur suhu. Alat ini akan merekam suhu dan mengirimkan hasil rekaman melalui pancaran gelombang radio. Alat ini akan kembali jatuh setelah dilepas ke udara karena menggunakan balon yang diisi hidrogen yang memiliki sifat memuai, sehingga semakin tinggi terbang maka udara semakin renggang dan balon membesar sampai akhirnya pecah,” kata Zakaria. (rif)
SELASA 14 MARET 2017
PENDIDIKAN
11 Dana BOS Boleh untuk Bayar Gaji Pegawai Swasta JAKARTA (RA) - Penggunaan dana BOS bisa dipakai untuk membayar gaji pegawai swasta yang membimbing siswa SMK yang praktik atau bekerja di industri. Bahkan, menurut Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, persentasenya akan ditingkatkan tahun depan. “Kalau tahun ini kan hanya 15 persen, tahun depan akan kami tingkatkan khusus untuk BOS SMK,” kata Menteri Muhadjir di kantornya, Senin (13/3). Para pegawai swasta yang akan direkrut menjadi guru SMK ini, menurut Muhadjir? akan mendapatkan lisensi dari BSNP. Mereka juga akan diberi buku panduan mengajar sehingga siswa yang praktik maupun lulusan SMK bisa bekerja sesuai keahlian. “Kita harus menertibkan
FOTO: DESI BADRINA
SIMULASI UNBK: Siswa/i MAN Tungkop, Kecamatan Darussalam, Aceh Besar, mengikuti simulasi III Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) seluruh Indonesia, Senin (13/3).
Man Tungkop Simulasi UNBK Sebagian Siswa Masih Gugup Banda Aceh (RA) M A N Tu n g k o p, Kecamatan Darussalam, Aceh Besar, simulasi III Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) se-Indonesia, Senin (13/3). Simulasi ini termasuk geladi bersih untuk tingkat SMA/MA se-Indonesia sebelum nantinya bertarung pada UNBK Hamdan sesungguhnya, Kepala MAN Tungkop Senin (10/4) mendatang. Simulasi yang akan berlangsung dua hari itu bertujuan agar para siswa tahu tahapan apa saja yang dilakukan setelah login. Dalam UNBK, siswa
harus mengisi token tiap 15 menit sekali. “Jadi biar mereka tahu apa saja tahapannya dan harus ngapain setelah login,” kata Robi, teknisi UNBK. Jumlah siswa MAN Tungkop yang mengikuti simulasi UNBK 161 orang. Simulasi ini, dilakukan tiga sesi. Sesi pertama pada pukul 08.00 WIB, sesi kedua 10.00 WIB dan sesi ketiga 14.00 WIB. MAN menyediakan dua ruang ujian dengan jumlah komputer masing-masing ruang 30 unit. Kendala terbesar dalam sistem UNBK, terang Robi terletak pada infrastruktur. Itu pula yang menyebabkan mereka hanya mengikuti simulasi terakhir dalam tahun ajaran 2016/2017 ini. “Sebenarnya kami cuma punya 25 unit komputer, lima unit lagi kami pinjam dari MTsN Tungkop,” katanya. Sedangkan 30 unit lainnya berupa komputer milik siswa dan guru MAN. Menurut Hamdan, Kepala MAN Tungkop, mereka tidak masuk dalam Surat Keputusan Kementerian Agama untuk mengikuti UNBK. “Tapi, dari pihak Dinas Pendidikan Aceh, seluruh SMA/ MA wajib mengikuti UNBK,” jelas Kepsek MAN tersebut. Menurutnya, kebijakan Dinas Pendidikan Aceh menyamaratakan UNBK itu guna mempermudah
sistem Ujian Nasional. Jika Ujian Nasional Berbasis Paper (UNBP) masih ada yang menggunakan, maka mereka akan kesulitan mengatur pengawasan, pengamanan dan lainnya. “Saya pikir ini positif, sebab akan sangat kecil kemungkinan terjadinya kecurangan,” jelas Hamdan. Meskipun UNBK dianggap positif, namun kurikulum yang sedang berjalan sejak 2016 itu, yakni K13 tidak sesuai dengan pengadaan UNBK. “Mata pelajaran Teknik Informasi dan Komunikasi (TIK) tidak dibenarkan dalam K13. Kemampuan komputer diabaikan. Tidak diwajibkan lagi siswa masuk lab komputer. Akibatnya, komputer yang sudah ada tidak terpakai, otomatis perangkat komputer yang ada di sekolah banyak yang rusak,” jelas Hamdan. Salah seorang siswa, Habibi yang akan ikut simulasi sesi ke dua pada pukul 10.00 WIB mengatakan, ia agak sedikit gugup. Ia dan teman seangkatannya adalah yang pertama dalam sejarah MAN Tungkop mengikuti UNBK. “Kata teman yang ikut sesi pertama, soalnya lumayan mudah. Semoga kami semua bisa menjawab soal ujian,” harap Habibi. (mag-77/mai)
Pamerkan Belasan Lukisan Hasil Keroyokan Siswa SIDOARJO (RA) – ”Kami sengaja pajang Belasan lukisan bebiar semua warga seragam aliran terpajang kolah bisa menikmati,” di pendapa SMAN 1 kata Peni. Porong. Ada lukisan Pameran tersebut pemandangan menjadi bentuk apreyang bergaya realis. siasi kepada masAda pula lukisan ing-masing tim peluabstrak, bahkan kis. Di sisi lain, hadsurealis. Semua tampak irnya lukisan-lukisan menarik. Pelukisnya itu membuat suasana adalahpara siswa kelas sekolah menjadi lebih XII. menarik. Tak hanya Uniknya, satu lukisan, karya lain juga lukisan dibuat empat ditampilkan. siswa. Mereka wajib Di antaranya, kerab e k e r ja s a m a s a a t jinan taplak meja. Semelukis dalam kanvas jumlah siswa menjaberukuran 1 x 1 meter. hit dan menghias kain FOTO: FIRMA ZUHDI AL FAUZI/JAWA POS Jenis catnya bebas, bisa LAYAK DIPAJANG: Kepala SMAN 1 Porong Ristiwi Peni melihat deretan lukisan karya siswa yang dipamerkan polos menjadi taplak cat akrilik, cat minyak, di pendapa sekolah kemarin. berwarna-warni. Tamaupun cat poster. plak tersebut akan dibekerja sama dengan tim. Para siswa bisa mencoba ”Tema lukisannya juga gunakan untuk menuberbagai teknik khusus dalam melukis. bebas. Yang penting punya makna yang ingin tupi meja di ruang kelas, ruang guru, dan kepala Tengok saja lukisan berjudul Summery karya disampaikan,” ujar Kepala SMAN 1 Porong Ristiwi sekolah. Termasuk lobi sekolah. Peni, kemarin. Ada juga siswa yang membuat produk bedak keEndah Prahari, Fariz Eka, Fulvian Rohman, dan Pengerjaan lukisan tersebut merupakan cantikan dan makanan olahan dari bandeng. ”Itu Rahmiatus Akbila. Mereka berusaha membuat rangkaian ujian sekolah yang berlangsung sejak sekaligus melatih mental mereka untuk menjadi lukisan dengan melakukan gradasi warna secara pengusaha. Belajar entrepreneur sejak duduk di 4 Maret. Meski begitu, tujuan utamanya bukan soft. Pertemuan warna biru, oranye, dan kuning bangku sekolah,” tambahnya. (jpg/mai) sekadar nilai bagus. Namun, bagaimana belajar tampak sangat harmonis.
pola praktik kerja lapangan. Perusahaan harus mempekerjaan siswa SMK yang PKL? sesuai keahliannya. Jangan mentang-mentang tenaganya tidak dibayar lantas dipekerjakan layaknya office boy,” tegasnya. Muhadjir pun meminta para guru pendamping siswa SMK yang PKL akan dibekali pengetahuan serta harus mengantongi sertifikasi. Tanpa sertifikasi, guru bersangkutan tidak bisa menjadi mentor siswa. ”Untuk pegawai-pegawai swasta yang menjadi mentor untuk siswa SMK yang PKL harus diberi lisensi dan diberikan bimbingan agar bisa mendampingi siswa. Selain itu harus ada asosiasi yang memberikan rekomendasi siswa SMK yang melakukan praktik di lapangan/industri layak atau tidak untuk bekerja,” pungkasnya. (jpnn/mai)
Dipaksa UNBK, Sekolah Terbuka Menyerah Tidak Siap karena Ditunjuk Mendadak JAKARTA (RA) – Sebanyak 28 unit sekolah terbuka di Garut mengaku angkat tangan atau menyerah setelah dipaksa melaksanakan ujian nasional berbasis komputer (UNBK). Secara kelembagaan, sekolah terbuka itu juga sering disebut pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM). Ketua PKBM Mekarwinaya Garut Uleh Abdullah mengungkapkan, di seluruh Kabupaten Garut ada 28 unit sekolah terbuka yang tidak mampu menjalankan UNBK. “Termasuk di lembaga saya. Saya memilih kembali menerapkan UNAS biasa atau kertas,’’ katanya kemarin. Abdullah menceritakan, penunjukan untuk mengikuti UNBK sangat mendadak. Yakni, akhir Februari lalu. Tim dari Kemendikbud Jakarta juga tidak meninjau atau visite lapangan. “Tiba-tiba asal tunjuk dan asal diputuskan,” paparnya. PKBM Mekarwinaya saat ini memiliki 18 peserta didik untuk paket C (setara SMA). Dengan banyak peserta didik yang sudah tua, ia keberatan jika UNAS harus menggunakan komputer. Apalagi banyak di antara mereka yang sehari-hari tidak pernah memegang komputer. Cerita serupa disampaikan Ketua PKBM Al-Furqon Garut Ade Husna. Ia menjelaskan, tahun ini pihaknya memiliki 73 peserta didik paket C dan 27 siswa paket B. “Untuk UNBK, kami diturutkan ke SMKN VI Garut,’’ jelasnya. Meski statusnya menumpang di sekolah lain, Ade menyatakan tidak sanggup. Ia memilih menggunakan UNAS konvensional berbasis
kertas. Ade menjelaskan, ada beberapa pertimbangan soal ketidaksiapan menyelenggarakan UNBK tahun ini. “Saya bukan berarti menolak UNBK. Tetapi, tahun ini tidak siap karena informasinya dadakan,” ungkapnya. Pertimbangan lainnya adalah pungutan yang ditarik sekolah tempat UNBK. Ia tidak ingin membebani peserta didik dengan biaya yang macam-macam. Menurut Ade, sekolah terbuka adalah pendidikan nonformal atau alternatif. Bisa menjaring mereka supaya kembali bersekolah sudah bagus. Karena itu, untuk mengikuti ujian akhir, mereka semestinya tidak diperlakukan sama dengan siswa formal. Wakil Ketua Komisi X DPR Ferdiansyah meminta pemerintah tidak memaksakan lembaga pendidikan formal maupun informal mengikuti UNBK. Untuk sekolah formal saja, banyak yang tidak siap menjalankan UNBK. “Apalagi yang PKBM atau sekolah terbuka. Sekolah kesetaraan tidak perlu dipaksa UNBK,” kata dia. Sebab, selama ini sarana dan prasarana sekolah terbuka masih sangat kekurangan. Ferdiansyah meminta Kemendikbud belajar ketika Kurikulum 2013 (K-13) dipaksakan diterapkan di sekolah kesetaraan. Saat itu, pembelajaran menjadi amburadul. Sebab, peserta didik di sekolah kesetaraan tersebut sangat beragam. Ia berharap pemerintah tidak merugikan peserta didik hanya untuk mengejar ambisi melaksanakan UNBK sebanyak banyaknya. (jpg/mai)
Pembuat Robot Penjinak Bom “Sebuah robot penjinak bom dibuat warga Cilacap. Pembuatan robot itu sudah mencapai 90 persen dan tinggal perapian kabel”. ASMAS FAIZ S - Cilacap DIA hanya lulusan sekolah menengah pertama (SMP) di Cilacap, Jawa Tengah. Namun, itu tak membuat Gigi Adi Saputra menyerah dalam melakukan inovasi. Lelaki 40 tahun tersebut mampu membuat robot. Bahkan, ciptaannya bukan robot sembarangan. Robot karyanya bisa menjinakkan bom. “Saya membuatnya sendiri. Saya hanya lulusan SMP di salah satu SMP negeri di Kabupaten Cilacap,” ujar Gigi pada Radar Banyumas (Rakyat Aceh Group), kemarin. UTAK-ATIK: Gigi Adi Saputra menunjukkan robot hasil karyanya saat Menurut Gigi, menyelesaikan pembeban hingga 10 kilogram. buatan robot itu memang tidak gampang. Ia membutuhkan waktu yang bahkan beberapa waktu lalu terdapat di dalam forum cukup lama dan biaya yang tidak sedikit. “Saya rasa sesama pencinta robot, ada hasil orang Indonesia orang Indonesia tidak kalah canggih dengan negayang dibeli warga Singapura. “Saat diikutkan di ra-negara lain,” kata Gigi. kontes, menang. Tapi, yang diakui pemenangnya Ia pun ingin mematenkan robotnya. Alasannya, adalah orang Singapura meski robot itu buatan orang
“Begitu juga dengan robot penjinak bom yang sedang saya buat. Siapa saja yang mau beli, kemudian diakui oleh orang lain, ya silakan saja,” ujar Gigi. Yang penting, tambah dia, hasil karyanya laku dan uang bisa digunakan untuk membiayai kehidupan keluarga. Apalagi, ia tidak ingin terkenal. ”Yang penting saya mendapat uang dari usaha yang saya lakukan. Hanya, kini robot yang sedang dikerjakan masih masuk tahap perapian. Pengerjaan robot penjinak bom itu sudah mencapai 90 persen. “Pokoknya tinggal perapian kabel,” jelas Gigi. Robot yang dikerjakan, terangnya, cukup canggih karena gripnya lumayan besar. Selain itu, robot hasil karyanya dilengkapi alat perekam dan semacam CCT. “Robot itu nanti mampu mengangkat bobot seberat 7–10 kilogram,” papar Gigi. Selain menciptakan robot penjinak bom, bapak tiga anak itu pernah membuat alat deteksi tsunami pada 2012. Alat tersebut dibeli orang dan dipasang di salah satu hotel ASMAS FAIZ/RADAR BANYUMAS/JPG di Surabaya. ditemui di rumahnya kemarin. Robot ciptaannya bisa mengangkat Gigi mengisahkan, awal mula dirinya mencintai dunia teknologi seperti ini berasal Indonesia,’’ ungkap Gigi. dari kesukaannya bongkar pasang radio. Ia pun kecewa karena apresiasi orang Indonesia Ternyata, dari kegemarannya mengutak-atik masih rendah serta pemerintah kurang percaya peralatan radio membuatnya akhirnya menjajal dengan hasil karya warganya. Bahkan, mereka lebih pembuatan robot. (jpg/mai) suka membeli produk asing.
EKONOMI BISNIS
12
Rakyat Aceh
SELASA 14 MARET 2017
Return Investasi RI Masih Menarik
ilustrasi
Telkom Tembus Global 500 2017 JAKARTA (RA) - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom/TLKM) tercatat sebagai perusahaan telekomunikasi paling bernilai di Asia Tenggara saat ini. Telkom memiliki brand value senilai 4,33 miliar dolar AS tersebut telah mempertahankan posisinya selama empat tahun berturut-turut dan pertama kalinya masuk Brand Finance Global 500 pada peringkat 393. Dengan posisi tersebut, Telkom juga menjadi perusahaan nomor 1 Indonesia. Lembaga konsultan merek internasional Brand Finance dalam laporan terbarunya yakni Brand Finance Telecoms 500, menyebutkan di antara perusahaan-perusahaan telekomunikasi dunia, posisi Telkom naik ke peringkat 40 dari peringkat 49 pada tahun 2016 lalu. Telkom juga berhasil mempertah-
ankan rating brand strength-nya tetap pada AAA-. Ini berarti berarti Telkom telah mempertahankan pangsa pasarnya, meskipun mengalami banyak tekanan. Telkom berhasil melampaui posisi emiten telekomunikasi papan atas di kawasan Asia Tenggara. Saat ini, Singapore Telecommunications Ltd (SingTel) berada di posisi 50, naik dari 52 pada tahun lalu. SingTel memiliki brand value 2,61 miliar dolar AS dengan brand rating AA. Sementara itu, Philippine Long Distance Telephone Company (PLDT) menempati posisi 65, naik dari 67 pada tahun lalu. PLDT membukukan brand value US$ 1,85 miliar dan brand rating AA-. Vice President Corporate Communication Telkom Arif Prabowo mengatakan, saat ini Telkom tengah bertransformasi dan memperkuat posisi
Yamaha Aerox 155 Mencapai 10 Ribu Unit JAKARTA (RA) - Yamaha meluncurkan Yamaha Aerox 155 sebagai wujud nyata keseriusan menggarap pasar motor sport matic. Yamaha membidik anak muda yang menginginkan motor sport senyaman matik. Chief Terr IV dan VIII PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing Jaya Utama menyatakan, mesin Aerox dilengkapi teknologi variable valve actuation (VVA) yang memungkinkan tenaga mesin rata dari putaran bawah hingga tinggi. Tarikan mesin terasa di putaran 6.000 putaran per menit (RPM). Meski demikian, konsumsi bahan bakarnya bisa tetap irit karena dilengkapi fitur stop and start system yang menghentikan mesin jika tidak berjalan selama lima menit. Smart key system juga meningkatkan keamanan kendaraan serta
memudahkan mencari posisi parkir karena dilengkapi alarm dan lampu peringatan. General Manager Marketing PT Surya Timur Sakti Jatim Agung Mundi meyakini, penjualan Aerox 155 mampu mencapai 2.500 unit per bulan di Jawa Timur. Hingga saat ini, ada sepuluh ribu konsumen yang memesan Aerox di wilayah Jatim saja. “Animo masyarakat sangat tinggi. Padahal, kami belum launching,” ujar Agung.Yamaha menargetkan penjualan tahun ini didominasi motor matik 60 persen, motor sport (30 persen), dan sisanya motor bebek manual. ”Sebanyak 25 persen di antara 60 persen itu adalah motor matik premium seperti Yamah a Ae ro x 1 5 5 d a n Ya m a h a NMAX,” jelas Agung. (pus/ noe/jpnn/min)
sebagai perusahaan telekomunikasi digital. Hal tersebut diharapkan menjadi faktor kuat yang akan menambah kepercayaan dan kesetiaan pelanggan serta stakeholders lainnya. “Membangun merek merupakan pekerjaan jangka panjang yang dilakukan secara konsisten dan berkesinambungan. Telkom senantiasa melakukan inovasi untuk meningkatkan penerimaan masyarakat terhadap produk dan layanan yang diberikan,” kata Arif. Metodologi yang digunakan Brand Finance untuk memvaluasi sebuah brand melibatkan performa keuangan sebagai aspek kuantitatif dan rating dari Brand Strength Index (BSI) sebagai aspek kualitatif. Secara kuantitatif, Brand Finance menilai brand dengan pendekatan royalty relief. Analisis yang dilakukan meliputi faktor input, yakni investasi di bidang
pemasaran, brand equity, atau nilai goodwill, serta faktor output, yaitu dampaknya pada kinerja bisnis. Brand Finance menilai dan melakukan pemeringkatan brand serta mengukur seberapa kuat brand tersebut. Brand yang dimasukkan di dalam peringkat ini terdiri dari corporate brand dan product brand. Pada tahun buku 2016 Telkom membukukan triple double-digit growth dengan presentase pertumbuhan dua digit untuk pendapatan, EBITDA dan laba bersih sepanjang 2016 dibandingkan tahun 2015. Telkom berhasil mencatat pendapatan sebesar Rp 116,33 triliun atau tumbuh 13,5 persen, EBITDA sebesar Rp 59,50 triliun atau tumbuh 15,7 persen dan laba bersih sebesar 19,35 triliun atau tumbuh sebesar 24,9 persen dibandingkan tahun 2015. (wid/ rmol/min)
Pecahkan Rekor 1 Juta Unit
Mitsubishi Bidik Pasar Niaga JAKARTA (RA) - Mitsubishi membidik penguasaan separuh pangsa pasar kendaraan niaga. Target itu tak lepas dari rekor penjualan yang dibukukan Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB). Sebagaimana diketahui, KTB berhasil mencetak rekor penjualan satu juta unit truk Mitsubishi Colt Diesel selama 46 tahun beroperasi di Indonesia. Direktur KTB Atsushi Kurita menyatakan, capaian penjualan tersebut merupakan rekor penjualan terbanyak yang pernah diraih dalam segmen truk. ”Dalam memasarkan kendaraan niaga, Mitsubishi selalu berfokus pada strategi untuk menggaet fleet customer dan retail consumer. Intinya, ada strategi khusus untuk setiap jenis konsumen,” katanya. Atsushi menilai, capaian itu bukan sekadar angka penjualan, melainkan bentuk kepercayaan konsumen dalam bentuk sejuta cerita Colt Diesel. Atsushi berharap, Fuso bisa menjadi pilihan kendaraan niaga yang di-
andalkan untuk menggerakkan sektor ekonomi di Indonesia. Director of MFTBC Marketing Division Duljatmono menyebutkan, kendaraan niaga menyumbangkan kontribusi sekitar 15 persen dari penjualan kendaraaya. ”Artinya, kalau 15 persen dari 2,5 juta unit, kendaraan niaga ada di angka sekitar 320 ribu unit. Mitsubishi Fuso membidik 50 persen atau setengah dari jumlah tersebut,” ujarnya. Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengapresiasi upaya KTB meningkatkan produksi dan penjualan kendaraan niaga. Dia meminta KTB terus berinvestasi, meningkatkan penggunaan kandungan lokal, serta menambah serapan tenaga kerja. KTB memiliki lebih dari 200 diler dan 4.500 parts shop di kota-kota besar di Indonesia. Industri otomotif, tutur Airlangga, merupakan sektor andalan dalam produk domestik bruto nasional. Industri otomotif ditargetkan mampu memproduksi 2,5 juta unit pada 2020. (agf/noe/jpnn/min)
Belum Ada Kesepakatan Politik
Holding BUMN Terancam Gagal Terbentuk JAKARTA (RA) - Rencana Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno membentuk enam sektor holding BUMN tahun ini terancam kandas. Pasalnya, sampai saat ini belum ada kesepakatan politik di lintas kementerian termasuk wakil rakyat di Senayan, terkait pembentukan holding tersebut. Keenam sektor holding yang ditargetkan pemerintah ter-bentuk tahun ini diantaranya, sektor minyak dan gas (migas), sektor pertambangan, sektor perumahan, sektor pembiayaan/perbankan, sektor pangan, dan sektor infrastruktur. Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan Sony Loho mengatakan, proses pemben-tukan holding masih menjadi pembahasan
panjang di DPR sehingga pemerintah masih harus melakukan komunikasi dahulu sebelum RPP (Rancangan Peraturan Pemerintah) soal holding disiapkan. “Kita harus selesaikan dulu di DPR. Kalau tuntas, dan berjalan mulus di DPR maka RPP akan dibawa ke Presiden untuk diaju-kan. Kita selesaikan dulu proses politik, supaya tidak ribut nanti kalau sudah jadi PP,” tegasnya. Selain itu, untuk pembentukan holding bank-bank BUMN juga belum terealisasi dikarenakan belum terjadi kesepakatan di antara pihak DPR dan kantor Kementerian Keuangan. Hubungan Menteri BUMN dengan DPR yang masih kurang harmonis juga diduga menjadi penyebab
JAKARTA (RA) - Rencana bank sentral Amerika Serikat The Federal Reserve menaikkan suku bunga acuan pada pertengahan Maret semakin menguat. Namun, pasar keuangan diyakini tetap stabil karena sinyal kenaikan sudah diberikan sejak akhir tahun lalu. Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nurhaida menilai, pelaku pasar sudah mengantisipasi rencana kenaikan Fed fund rate. Buktinya, pergerakan indeks sampai saat ini masih stabil. Meski demikian, Nurhaida tak menampik bahwa tetap ada peluang aliran dana yang akan keluar (capital outflow) karena investor tertarik untuk menempatkan uang di AS. Namun, dengan imbal balik investasi di Indonesia yang masih menjanjikan, Nurhaida yakin investor tetap berinvestasi di Indonesia. “Jadi bergantung pilihan dari investor sebetulnya. Mereka mau melihat manfaat kenaikan rate. Katakanlah 25 basis point jika dibandingkan dengan di Indonesia yang kita juga punya return yang masih tinggi, jadi masih menarik,” katanya. Untuk mempertahankan minat investasi di Indonesia, Nurhaida menilai pentingnya pemerintah dan otoritas menjaga kepercayaan pasar terhadap prospek ekonomi Indonesia. Prospek cerah ekonomi Indonesia juga disampaikan Menko Perekonomian Darmin Nasution. Dia menilai, pertumbuhan ekonomi pada kuartal I tahun ini akan lebih bagus dibanding periode yang sama pada tahun lalu. Pertumbuhan ekonomi pada tiga bulan pertama 2017 diprediksi bisa mencapai 5 persen, atau lebih baik dibanding pertumbuhan ekonomi pada kuartal I 2016 4,92 persen. “Enggak jelek lah kuartal I. Masih lebih baik daripada kuartal I tahun lalu. Kayaknya kalau sekarang itu bisa 5 persen,” ujar Darmin. Positifnya pertumbuhan ekonomi pada kuartal ini didorong peningkatan ekspor, konsumsi rumah tangga, serta perbaikan iklim investasi. Sementara itu, dari sisi konsumsi pemerintah, mantan gubernur Bank Indonesia mengakui memang belum terlalu menggembirakan. Penyerapan anggaran kuartal I, menurut Darmin, perlu di-review. Secara tradisional, belanja pemerintah pada awal tahun belum terlalu tinggi karena proyek-proyek masih dalam masa perencanaan. “Memang yang perlu kami lihat adalah anggaran. Walaupun pada kuartal I memang sering tidak selalu bagus,” tambahnya. Berdasar data pada 20 Februari 2017, penyerapan belanja tercatat Rp 168,6 triliun atau 8,1 persen dari pagu. Sementara itu, pada periode yang sama tahun lalu, penyerapan anggaran mampu mencapai Rp 189,4 triliun atau 9,1 persen dari pagu. Sementara itu, dunia usaha berharap pemerintah mengelola isu politik dan keamanan sehingga lebih bersahabat terhadap iklim investasi. Sejumlah isu politik dan keamanan membuat investor new business ragu-ragu untuk menanamkan modal. “Mereka melihatnya meskipun kelihatan damai-damai saja. Tapi, suhu politik sedang tinggi. Akhirnya wait and see. Kekhawatiran itu sangat beralasan,” kata Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rosan P. Roslani. Sebaliknya, investor jangka panjang tidak terpengaruh dengan isu politik dan keamanan karena sudah memperhitungkan hal tersebut dalam perhitungan risiko investasi. Berdasar survei Indonesia Business Confidence Index (BCI) 2016, hanya 16 persen pengusaha yang menganggap kondisi politik di Indonesia mendukung iklim investasi. Angka itu terus menurun dari 47 persen pada 2014 menjadi 18 persen pada 2015. (dee/noe/jpnn/min)
mandeknya proses pembentukan holding yang sudah digembar-gemborkan sejak Tahun 2015. Namun begitu, Menteri BUMN Rini Sumarno masih optimistis holding BUMN akan terealisir Tahun 2017. “Untuk perusahaan sudah siap. Kita akan lakukan Rapat Umum Pemegang Saham, untuk bank-bank BUMN akan digelar minggu depan. Setelahnya tinggal menunggu persetujuan di DPR,” kata Rini di Jakarta. Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Komisi VI Azam Azman Natawijana menegaskan pembahasan holding tidak akan berjalan selama pemerintah tidak membatalkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 72 Tahun 2016 yang merupakan cikal bakal aturan holding mengenai pengalihan
saham BUMN. “PP 72 memberikan kewenan-gan yang luar biasa hebatnya bagi pemerintah. Mereka bisa melepaskan saham BUMN be-gitu saja tanpa adanya proses pengawasan rakyat melalui DPR. Kalau PP ini gol, BUMN bisa beralih ke swasta maupun asing makanya kita tolak,” tegas Azam kepada Rakyat Merdeka. Ia meminta kewenangan pemerintah dalam PP 72 yang memperbolehkan aset BUMN dialihkan ke perusahaan lain dibatalkan. Komisi VI DPR kata Azam, secara tegas menolak pem-bahasan holding jika pemerintah masih berpatokan pada PP 72. “Kita akan menempuh langkah-langkah politik jikalau PP 72 tidak dibatalkan,” tegasnya. (wid/rmol/min)
Vivo V5Lite
Selfie Sempurna dengan Android Rp2 Jutaan VIVO Smartphone meluncurkan Vivo V5Lite dengan harga yang lebih terjangkau. Dengan hanya Rp 2.999.000, Vivo V5Lite tetap memberikan pengalaman selfie sempurna. Vivo V5Lite diprediksi akan menjadi unggulan pemburu smartphone selfie dengan didukung kamera depan 16 MP, yang akan menciptakan gambar beresolusi tinggi. Hasilnya, tingkat ketajaman luar biasa dan warna alami akan tampak lebih hidup. Hasil photo yang lebih jelas dan berkualitas akan memberikan hasil layaknya studio photo profesional. “Dengan meluncurkan Vivo V5Lite, Vivo Smartphone semakin mantap dengan komitmennya yang akan selalu memuaskan kebutuhan pelanggan dengan memberikan lebih banyak variasi produk dan menjangkau pasar lebih luas namun tetap mengedepankan dua unggulannya yaitu camera & musik,” ujar Kenny Chandra, Product Manager PT Vivo Mobile Indonesia. Selain itu, Vivo V5Lite dilengkapi dengan 3GB RAM dan processor Octa-Core serta 32GB ROM yang bisa ditambahkan menjadi 256GB. Memungkinkan untuk menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan dan memiiki lebih banyak ruang penyimpanan data. Fitur Smart Split 2.0 semakin memudahkan Anda untuk multi-tasking dan tidak perlu khawatir harus memberhentikan satu aplikasi untuk membuka aplikasi lainnya. “Misalnya dapat membalas pesan masuk sambil tetap menonton tayangan video,” katanya. Dengan tampilan 2,5D kaca lengkung, membuat Vivo V5Lite terlihat sangat ramping dan elegan. Penutup belakang mengkilat dengan kilauan logam, dan desain unibody, menjadikan V5Lite layaknya sebuah karya seni yang akan sangat mendukung penampilan Anda. Anda juga tak perlu takut kehabisan batrei, karena didukung daya sebesar 3000mAH dan didukung manajemen baterai Smart Engine 2.0. “V5Lite merupakan pilihan tepat bagi penggemar selfie yang mendambakan smartphone berkualitas dengan harga relatif ramah di kantong,” tandasnya. (chi/jpnn/min)
3
LASKAR RENCONG
SELASA 14 MARET 2017
13
Marwah Olahraga Aceh
Persiapan Liga Nusantara
Persidi Mulai Rekrut Pemain ACEH TIMUR (RA) - Menjelang akan digelarnya Kompetisi Liga Nusantara (Linus) Tahun 2017, Penggurus Persidi kabupaten Aceh Timur berencana melakukan perekrutan pemain yang dijadwalkan pada tanggal 15 Maret 2017 ini. “Manajemen saat ini tengah melakukan berbagai persiapan terkait perekrutan,” kata Ketua Harian Persidi Idi, Muhammad Adam, Senin (13/3). Rencananya, pihaknya akan merekrut atau seleksi pemain pada pertengahan bulan Maret ini. “Makanya sebelum itu, kami juga mulai melakukan persiapan, baik itu administrasi maupun sosialisasi,” katanya. Muhammad Adam “Setiap peserta seleksi wajib membawa foto kopi, akte kelahiran, foto kopi ijazah, dan foto kopi KTP, peserta yang diseleksi dengan usia di bawah 23 tahun,” sebutnya. Lebih lanjut dia menyampaikan, penerimaan berkas dimulai pada 15 sampai dengan 16 Maret 2017 di Stadion Mon IX Idi. “Saya tegaskan, dalam perekrutan ini tak akan ada nepotisme. Siapa saja yang kami nilai punya bakat dan layak menjadi pemain, akan kami pilih. Jadi, bukan karena ada hubungan dengan pengurus atau faktor lain, jadi murni faktor kemampuan,” pungkas Adam. (mag-75/rif)
PBFC Tetap Membanggakan
SIKAP DAN MENTAL MENENTUKAN Pelatih Kantongi Nama Pemain Timnas U-16 MEDAN (RA) - Pelatih Tim Nasional Indonesia U-16, Fakhri Husaini menyebut telah mencatat beberapa calon pemain timnas dalam seleksi regional Sumatra. Seleksi diikuti 11 pemain asal Aceh di Stadion Mini USU, Kota Medan,
MALANG (RA) - Pusamania Borneo FC (PBFC) bisa dibilang sudah membanggakan meski gagal dalam final Piala Presiden 2017 dari Arema FC, Ahad (12/3). Mereka sudah berusaha yang terbaik. Perjuangan Pesut Etam memang sudah dibilang luar biasa. Mereka sebenarnya tak terlalu diunggulkan dalam turnamen ini. Akan tetapi, pasukan Ricky Nelson ini membuktikannya. Mereka bahkan berhasil menumpaskan Madura United hingga tim kandidat juara, Persib Bandung. “Kami tetap bangga. Karena pemain kami tak diunggulkan, tapi mereka berusaha keras dan lolos sampai ke final,” ujar Pelatih PBFC, Ricky Nelson. Menurutnya, Arema FC memang pantas juara. Permainan tim besutan Aji Santoso itu, memang bikin pasukannya tak bisa berkembang. “Mereka melakukan tekanan yang luar biasa. Kami tak bisa keluar dari tekanan sepanjang laga. Saya apresiasi perjuangan anak-anak,” tandas dia. (JPG/rif)
Kualifikasi DNC Regional Aceh
48 Tim Siap Bersaing BANDA ACEH (RA) - Pelaksanaan babak Prakualifikasi AQUA Danone Nation Cup 2017 Regional Aceh sudah selesai dilaksanakan di 14 Kabupaten/Kota dari 18 Kabupaten/Kota yang telah mengkonfirmasikan untuk melaksanakan kegiatan tersebut. Sementara Kabupaten Aceh Besar, Pidie dan Kota Sabang akan dilaksanakan minggu ini karena semua babak prakualifikasi di kabupaten/kota ditargetkan tuntas pertengahan Maret. Pelaksanaan Final Kualifikasi Regional dijadwalkan pada tanggal 25-26 Maret 2017 di Stadion H. Dimurthala, Lampineung Banda Aceh Muhammad Ansar yang diikuti oleh 48 tim Ketua Panitia DNC Aceh dari seluruh Aceh, dan jika masih tersisa quotanya, maka akan dibagikan secara proposional sesuai dengan jumlah tim yang berpartisipasi pada pelaksanaan prakualifikasi di masing-masing wilayah sehingga 48 quota terpenuhi. Ketua Panitia Muhammad Ansar, dalam rilis yang diterima Rakyat Aceh menyampaikan, tahun ini panitia juga akan mengadakan coaching clinic untuk 48 Pelatih tim Peserta Final Kualifikasi Regional, dengan instruktur dari Nasional. “Kegiatan coaching dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 24 Maret 2017 yang dibagi ke dalam dua sesi, yaitu sesi teori dan praktek lapangan,” ujarnya. Ansar juga mengharapkan, kepada seluruh tim peserta agar tidak melakukan upaya-upaya pencurian umur pemain dengan memanipulasi dokumen-dokumen yang digunakan sebagai alat pembuktian usia pemain, hal ini selain mengakibatkan kerugian kepada tim lain, juga akan berakibat fatal kepada tim itu sendiri. “Jika dilakukan akan didiskualifikasi dan dikenakan sanksi tidak dapat berpartisipasi pada even DNC selama satu tahun, juga sanksi yang sama juga dikenakan kepada Kabupaten/Kota dimana tim yang mendapat sanksi berasal,” pungkasnya. (rel/rad/rif)
NO
KABUPATEN
1
Bener Meriah
2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14
TIM YANG LOLOS
SSB Bener Meriah SSB UPTD Bener Meriah Aceh Singkil SSB Persikuba SSB Agosta Aceh Barat SSB Satria Sama Tiga SSB UPTD Kaway Raya Bireuen SSB Fatin Putra Banna A SSB Fatin Putra Banna B Aceh Selatan SSB Gunung Terbang SSB Bintang Fajar Aceh Tengah SSB Takengon United SSB Deman City Aceh Utara SSB Bintang Aceh SSB Muara Batu Simeulue SSB Simeulue Kota Langsa SSB Gajah Putih SSB Elang Biru Aceh Tamiang SSB Muda Mandiri SSB Putra Tamiang Aceh Barat Daya SSB Bijeh Sigupai SSB Putra Kota Tinggi Kota Lhokseumawe SSB Gajah Puteh Paloh SSB Posila Loskala Pidie Jaya SSB Bintang Muda SSB Lang Jaya Kota Banda Aceh Min Mesjid Raya Banda Aceh SSB Barona
www.harianrakyataceh.com
Senin (13/3). Hasil ini diperoleh pelatih asal Lhokseumawe didampingi satu asistennya setelah memantau langsung proses seleksi yang digelar kemarin dalam dua sesi game pagi dan sore hari. Pembukaan seleksi kemarin berlangsung sekitar pukul 09.00 WIB, dibuka langsung Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lubis, pengurus PSSI pusat, Fityan Hamdi serta perwakilan Asprov PSSI 4 daerah yang mengirim pemain seleksi timnas U-16. Pantauan kemarin, coach Fakhri tidak menggelar proses seleksi seperti timnas U-19 yang menyertakan tes psikotes dan VO2max bagi pemain, namun hanya menggelar game selama 25 menit per gamenya. Menurut Fakhri, peserta seleksi dari provinsi Aceh, Sumut, Jambi dan Sumbar berjumlah total 48 pemain, ada beberapa pemain yang layak dimasukkan dalam nominasi pemain seleksi nasional di Jakarta. “Ada beberapa pemain yang akan kita panggil untuk seleksi nasional. Tentu saja mereka harus bekerja lebih keras lagi karena saingan mereka nanti kan bukan pemain Sumatra saja, mereka harus bersaing dengan pemain mulai dari Aceh hingga Papua,” kata dia kepada Rakyat Aceh di Medan. Hal ini disebutkan, karena pemain seleksi masih menyisakan satu sesi game lagi yang digelar pagi ini. Ada empat aspek kriteria pemain yang akan diincar pelatih
kelahiran 27 Juli 1965 itu. “Kami melihat fisik seberapa kuat mereka bisa bermain dalam waktu yang lama dengan tempo tinggi serta kecepatan mereka, kemudian aspek teknik, melihat passing, dribling, shooting, aspek taktik, kami melihat melihat kemampuan pemain dalam bertahan, menyerang dan transisi dari bertahan ke menyerang dan sebaliknya. Terahir sikap mental, sikap fairplay dan respek pemain dalam bermain,” terangnya. Usai proses seleksi pagi kemarin, dua pemain seleksi asal Aceh Utara, Reza Fauzan dan Andi Ramadhan dipanggil coach Fachri dan tampak bersalaman, disinyalir kedua pemain ini akan lolos seleksi nasional karena saat proses seleksi kemampuan bermain mereka di atas ratarata. “Postur badan Reza dan dan Andi tampak sangat besar dari pemain lain, saya rasa mereka layak lolos,” ujar eks kapten Persiraja, Kurniawan yang hadir ke Medan menyaksikan dari tribun penonton. Peserta seleksi ini, kata Fakhri, akan dipersiapkan untuk piala AFF U16 Cup 2017 di Thailand dan kualifikasi AFC U-16 bulan
September yang belum diketahui tempat pelaksanaannya. Dalam seleksi timnas U-16, sebanyak 11 pemain asal Aceh ikut. Diantaranya, Reza Fauzan (Aceh Utara), Afdhalul Zikri ( Aceh Utara), M Danil (Aceh Utara), M Khalid Akbar (Aceh Utara), Andi Ramadhan (Aceh Utara), Abdi Juanda (Aceh Besar), Aljihad (Aceh Besar), Khairur Rozikin (Aceh Tengah), Fitra Akbar (Aceh Tengah), Rengga (Banda Aceh), Sri Bagus (Abdya). (rad/rif)
BERDUEL: Dua pemain Aceh, Rengga (kiri) dn Andi Ramadhan (kanan) berebut bola dalam seleksi regional timnas U16 di stadion mini Universitas Sumatera Utara (USU), Kota Medan, Senin (13/3).
RACHMAD RAMADANI/RAKYAT ACEH
PBVSI Aceh Jaya Taklukkan Scorpion Teunom CALANG (RA) - Pertandingan lanjutan Open Turnamen KONI Cup Aceh Jaya, mempertemukan PBVSI Aceh Jaya dengan Scorpion Teunom di lapangan Lapangan PBVSI. Pertandingan ini berkesudahan 3-0 untuk keunggulan PBVSI, Ahad (12/ 3) malam. Animo masyarakat dalam turnamen bergengsi ini sudah nampak sejak pembukaan. Termasuk saat laga yang berlangsung kemarin. Pertandingan sengit, menjadi suguhan di laga ini. Pada set pertama, PBVSI Aceh Jaya menang 20-25. Scorpion Teunom yang dimotori kapten Doni, bersama rekan setimnya mencoba melakukan serangan demi serangan untuk mencuri angka. Namun, pertahanan PBVSI dikawal Apin, Yusuf, Umar dan Yudi mampu menahan gempuran. Scorpion di set ke-2 berusaha membalikkan keadaan, usaha yang dilakukan oleh Doni, Hendri, Jeki tidak
membuahkan hasil. Sejumlah strategi digunakan, namun skor tetap menjadi milik PBVSI, lagi-lagi 20-25. Mendapat perlawanan ketat pada set ke-3, PBVSI semakin menunjukkan ketangguhannya. Meski sedikit mengendorkan permainannya, Scorpion sukses dilibas 23-25 pada set ini untuk kemenangan 3-0. Ketua KONI Aceh, Muslim mengapresiasi minat masyarakat yang hadir dalam turnamen. Antusias masyarakat semakin meningkat untuk menghadiri even begengsi ini. “Semoga ini menjadi wahana hiburan rakyat setelah seharian disibukkan dengan berbagai aktifitas masing-masing, namun di malam hari dapat menikmati permainan Voli yang semakin hari semakin menarik,” ujar Ketua Koni Aceh Jaya Muslim HS Muslim menambahkan, pertandingan ini memang sangat elegan, tampak antusias kaum ibu pun tidak kalah ramai saat menyaksikan laga. “Pada laga ini tentunya masyarakat dapat mengandalkan masing-masing tim, di
HENDRA SAYENG/RAKYAT ACEH
PERMAINAN ALOT: Pemain Scorpion Teunom mengenakan kostum kuning sedang mencoba menahan pukulan anak-anak PBVSI Aceh Jaya Pada Open Turnamen Koni Cup di lapangan PBVSI Aceh Jaya, Ahad (13/3) malam.
samping harus menjaga ketertiban bersama sehingga jalannya pertandingan tersebut berjalan sukses,” harapnya. (mag-67/rif)
PERTANDINGAN HARI INI: Selasa, 14 Maret 2017 GMC VC VS Lion VC Pukul 20.00 WIB
SSB Idi Rayeuk
Tetap Bangga Jadi Runner Up
MAULANA/RAKYAT ACEH
FOTO BERSAMA: SSB IDI Raya foto bersama usai mendapat piala sebagai Runner-up Festival Sepakbola U-12 Danone Nastions Cup (DNC) Kabupaten Aceh Timur Tahun 2017 di Stadion Mon IX Idi, Ahad (12/3).
ACEH TIMUR (RA) - SSB Idi Rayeuk keluar sebagai runner up dalam Festival Sepakbola U-12 Danone Nastions Cup (DNC) Kabupaten Aceh Timur Tahun 2017 di Stadion Mon IX Idi, Ahad (12/3). Partai final kemarin tergolong seru, bahkan SSB Idi Raya yang menang 3-2 dari SSB Pentagon Peureulak Timur di semifinal, begitu berambisi menjadi sang juara tahun ini, tetapi nasib berpihak ke SSB Benteng Gatra Ranto Peureulak, sehingga kekalahan 1-0 harus diterima anak-anak U-12 binaan Idris. “Meskipun gagal menjadi juara, tapi kita bangga dengan materi anakanak di lapangan sudah lebih bagus dari tahun lalu yang hanya bertahan di putaran delapan besar,” kata Idris, pelatih SSB Idi Raya. Sementara itu, Kamarul Arham, menjadi top skor dalam Festival Sepakbola U-12 DNC Tingkat Kabupaten Aceh Timur Tahun 2017. Atlet asal MIN
1 Aceh Timur itu berhasil mengumpulkan enam gol mulai dari babak penyisihan hingga selesai pertandingan. “Alhamdulillah, atlet kita juga meraih top skor,” kata Idris. Kadisparpora Aceh Timur, Ashadi melalui Kabid Olahraga, T. Zulfikar mengatakan, dua tim akan diberangkatkan ke Final Festival Sepakbola U-12 DNC 2017 se-Aceh di Banda Aceh, 25-26 Maret mendatang. “SSB Benteng Gatra Ranto Peureulak dan SSB Idi Raya, akan menjadi duta Aceh Timur ke provinsi,” kata Zulfikar. Selain tropi, tim terbaik juga diberikan uang pembinaan masing-masing Rp5 juta (Juara I), Rp4 juta (Juara II), Rp2,5 juta (Juara III) dan Rp1,5 juta (Juara IV). Untuk pemain terbaik dan top skor juga diberikan tropi dan uang pembinaan masing-masing Rp500 ribu. “Kita minta kedua tim terus mempersiapkan materi menjelang pemberangkatan,” ujar Zulfikar. (mag-75/rif) metro aceh @gmail.com
TOTAL SPORT
Dokumen ini teregistrasi hanya untuk Sdr/Sdri : Rakyat Aceh - email: metroaceh@gmail.com , Dilarang menyebarluaskan dokumen ini !!!
14
SELASA 14 MARET 2017
Kerja Keras di Seri Terakhir Pertamina Ganjal Petro SURABAYA – Ambisi Gresik Petrokimia untuk segera memastikan posisi di final four terhambat. Setelah optimisme melambung tinggi dengan tiga kemenangan beruntun, Petro harus menelan pil pahit dari laga terakhir di seri kedua putaran II. Tim asuhan Li Huanning itu kalah oleh Jakarta Pertamina Energi dengan skor 0-3 (22-25, 15-25, 12-25). Faktor mental menjadi bahan evaluasi besar bagi kubu Petro. Li menuturkan, anak asuhnya bermain penuh tekanan. Sebab, pertandingan kemarin merupakan kunci Petro untuk mengamankan posisi di peringkat empat besar. ’’Sudah saya katakan, jangan berpikir DIPTA WAHYU/JAWA POS menang atau kalah. Yang penting konsentrasi,’’ SEMARAK: Barisan pendukung Jakarta Pertamina Energi di GOR Kertajaya, Surabaya, kemarin. ujar Mr Lie, panggilan Li Huanning. Dalam hitungan matematis, jika berhasil menang 3-0 atas Pertamina, Petrokimia mempunyai kesempatan untuk melenggang nyaman ke final four. Hal itu seiring dengan kekalahan 2-3 Bandung Bank BJB Pakuan oleh Jakarta PGN Popsivo kemarin. SERI kedua putaran II memBeban mental tersebut berimbas pada permainberikan kesegaran pada Prolian Petro. Receive, blok, dan servis Petro disorot. ga 2017. Persaingan perebutan Petro sering kali gagal mengantisipasi bola yang tempat menuju final four kian PUTRA M Mg K Set Pn Sp Rs Rp diempaskan lawan. ’’Padahal juga sempat rotasi sengit. Bagi pencinta voli di pemain, tetapi masih tetap saja kelemahan itu Surabaya, kembalinya gelaran 1. Jakarta Pertamina Energi 9 7 2 23-10 21 766-691 2,3 1,109 muncul,’’ ungkap Li. Proliga di Kota Pahlawan men2. Palembang Bank Sumsel 8 6 2 20-11 17 738-675 1,818 1,093 Li menuturkan, kelemahan itulah yang akan jadi penawar dahaga setelah 3. Surabaya Bhayangkara 8 6 2 20-14 16 780-734 1,429 1,063 Samator dievaluasi. Waktu kurang dari seminggu mensembilan tahun event voli ter4. Jakarta Elektrik PLN 8 3 5 11-19 8 625-670 0,579 0,933 jelang seri terakhir diharapkan dapat mendongakbar di Indonesia itu mampir 5. Jakarta BNI Taplus 8 2 6 15-19 9 750-777 0,789 0,965 krak performa pemain. ’’Kami harap di Malang di kotanya. 6. Batam Sindo BVN 9 1 8 10-26 4 721-833 0,385 0,866 nanti pemain tidak grogi lagi dan bisa mengeTuan rumah seri kedua adaPUTRI M Mg K Set Pn Sp Rs Rp luarkan penampilan maksimal,’’ ujar Li. lah Jakarta Pertamina Ener1. Jakarta Elektrik PLN 10 9 1 29-7 27 845-679 4,143 1,244 Buruknya permainan Petro juga membuat heran gi. Lantaran kompleks Gelora 2. Jakarta Pertamina Energi 10 8 2 28-9 25 861-662 3,111 1,301 kubu lawan. Pelatih Pertamina Risco Herlambang Bung Karno, Jakarta, direno3. Jakarta PGN Popsivo Polwan 10 7 3 22-16 18 831-752 1,375 1,105 cukup terkejut dengan menurunnya agresivitas Petro. vasi untuk Asian Games 2018, 4. Gresik Petrokimia 10 5 5 18-15 16 713-663 1,2 1,075 Risco sebelumnya memprediksi ada perlawanan sejatinya Pertamina sudah mem5. Bandung Bank BJB Pakuan 10 4 6 17-20 13 808-819 0,85 0,987 sengit dari Petro. ’’Ada sedikit ketakutan dari kami. bidik beberapa kota lain seba6. Jakarta BNI Taplus 10 2 8 7-24 6 577-751 0,292 0,768 Grafik permainan mereka sebelumnya meningkat, gai host. Di antaranya, Denpa7. Batam Sindo BVN 10 0 10 0-30 0 473-718 0 0,659 tapi ternyata bisa menang 3-0,’’ ungkapnya. sar, Banyuwangi, dan ProboKeterangan: M: Main; Mg: Menang; K: Kalah; Pn: Poin; Sp: Selisih Poin; Untuk sementara, Petro turun ke posisi keempat linggo. Namun, dengan memRs: Rasio Set; Rp: Rasio Selisih Poin. klasemen dengan torehan 5 kemenangan dan 5 pertimbangkan akses transkekalahan dari 10 laga. Dengan kekalahan keportasi dan fasilitas penunjang marin, Petro akan bersaing dengan BJB Pakuan lainnya, Pertamina memilih tiga hari pelaksanaan pertan- na. ”Seri kedua ini sekaligus untuk memperebutkan satu tiket tersisa di seri Surabaya sebagai lokasi pertan- dingan, GOR Kertajaya selalu kami jadikan sebagai branding Malang mendatang. Namun, Petro harus wasdingan. ”Saya melihat Surabaya dipenuhi penonton. ”Kami ti- produk,” ucap Sutrisno. pada. Sebab, mereka juga akan meladeni pejuga memiliki basis penggemar dak mempermasalahkan target Sementara itu, Wakil Direktur :voli Rakyat Aceh email: metroaceh@gmail.com Dilarang menyebarluaskan dokumen !!! Elektrik PLN. muncak klasemenini Jakarta yang kuat, ” sebut-Sutrisno, penjualan tiket. Yang penting ,Proliga Reginald Nelwan meSementara itu, satu tiket menuju final four dikoordinator tim Pertamina. bagaimana caranya agar Proli- nyatakan, pihaknya lebih mempastikan Popsivo. Kemenangan 3-2 (25-22, 25-16, Di Surabaya, Pertamina telah ga di Surabaya berlangsung persiapkan diri selama ber23-25, 27-29, 15-13) saat melawan BJB membuat melihat beberapa venue seba- meriah dan akan muncul atlet- jalannya seri kedua. Sebab, atPopsivo lolos untuk menemani Jakarta Elektrik gai arena persaingan. Pilihan atlet muda Indonesia yang mosfer pertandingan akan ledan Jakarta Pertamina. ’’Syukur kita bisa ambil pun dijatuhkan pada GOR Ker- baru,” ujarnya. bih panas menuju final four. meski susah,’’ ujar Eko Waluyo, pelatih Popsivo. tajaya sebagai venue mengingat Regi menginstruksi para peTidak tanggung-tanggung, Kalah melawan Popsivo membuat peluang BJB harga sewa yang masih ter- Pertamina mengerahkan sege- rangkat pertandingan bekerja semakin berat untuk melaju ke babak final four. Mejangkau. ”Selain harganya ter- nap ”pasukannya” untuk mem- maksimal. Sebab, kesalahan reka harus memaksimalkan sisa laga saat melawan jangkau, kami rasa lebih efek- bantu melancarkan penyeleng- sedikit saja bisa mempengaruhi Batam Sindo BVN dan Petro di seri selanjutnya. tif,” ungkap Sutrisno. garaan seri kedua. Pertamina nasib tim yang bertanding. ”JaDari sektor putra, satu tiket menuju final four Harapan kubu Pertamina ter- juga menggratiskan biaya sewa ngan sampai ada tim yang mediraih Palembang Bank SumselBabel setelah capai. Sutrisno menuturkan, bagi pedagang dan menyedia- rasa dirugikan dan akhirnya mengalahkan Jakarta BNI Taplus dengan skor 3-1 penyelenggaraan seri Surabaya kan booth yang menjual ber- menyalahkan kinerja wasit,” (28-26, 22-25, 25-20, 25-22). (rpd/tif/c19/ady) berjalan sukses. Sebab, selama bagai macam produk Pertami- tuturnya. (tif/rpd/c24/ady)
2017
Sukses sesudah Puasa 9 Tahun KLASEMEN SEMENTARA SETELAH SERI KEDUA PUTARAN II
DIPTA WAHYU/JAWA POS
KOK LESU: Pemain asing Gresik Petrokimia Veronica Angeloni melesakkan bola yang diblok Nandita Ayu Salsabila (Jakarta Pertamina Energi) kemarin.
Dokumen ini teregistrasi hanya untuk Sdr/Sdri
HASIL KEMARIN (12/2) PUTRA
PUTRI
Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta BNI Taplus (28-26, 22-25, 25-20, 25-22) Batam Sindo BVN vs Jakarta Pertamina Energi (25-18, 21-25, 19-25, 23-25) Batam Sindo BVN vs Jakarta BNI Taplus (23-25, 23-25, 23-25) Bandung Bank BJB vs Jakarta PGN Popsivo Polwan (22-25, 16-25, 25-23, 29-27, 13-15) Jakarta Pertamina Energi vs Gresik Petrokimia (25-22, 25-15, 25-12)
3-1 1-3 0-3 2-3 3-0
Vinales Sangar di Mana-Mana Ducati Pamer Kepala Palu
339343
LUSAIL – Yamaha menguasai hari kedua uji coba pramusim MotoGP 2017 di Qatar. Tiga rider bermesin Yamaha menduduki posisi teratas daftar pembalap tercepat. Tiga rider Yamaha tersebut adalah Maverick Vinales, Valentino Rossi, dan Jonas Folger. Ketiganya secara berurutan menempati posisi ke-1, 2, dan 3. Pembalap tim lain yang paling dekat dengan dominasi mereka adalah rider LCR Honda Cal Crutchlow di posisi keempat. Hasil hari kedua tes di Sirkuit Losail tersebut semakin meyay kinkan bahwa Vinales adala adalah kandidat kuat juara dunia 2017. 201 Buktinya, riderr 22 tahun tersebut b selalu mampu menjadi yang te tercepat di trek dengan karakter be berbeda. Mulai Valencia, Sepang, Sepan PPhilillip Island, sampai kini Losa Ph Losail. Vinales V Vi nales mencatatkan waktu wak tercepat terc te rccepat 1 menit 54,455 detik det sseete teelah lah mengitari Losail sebab nyak nny yak a 49 lap. Raihan itu leb lebih daripada ccepat epat 0,277 detik daripad rekan rre eka k n setimnya, Rossi. Ros Vinales V Vi n les langsung ccena ppat at di Qatar setela setelah cattatan ca a an waktunya at waktuny ppada ada d hari pertam pertama hanya ha h an nyya dikalahka dikalahkan pembalap p em mbba bal al Ducati alap Duca Andrea An A ndr drea D Dovizioso. ovizioso ’’Besok ’’B Besok Be e (tadi (ta maallam) m am) kak mii tinggal m tingg mencoba long lon lo
DUCATI RACING
UNIK: Andrea Dovizioso memamerkan fairing baru Ducati kemarin.
Hasil Uji Coba Pramusim MotoGP 2017 Hari Kedua, Sirkuit Losail, Qatar (Top 5) 1. Maverick Vinales Movistar Yamaha 1 menit 54,455 detik 2. Valentino Rossi Movistar Yamaha +0,277 detik 3. Jonas Folger Yamaha Tech 3 +0,462 detik 4. Cal Crutchlow LCR Honda +0,577 detik 5. Aleix Espargaro Aprilia Gresini +0,666 detik
run dan mari kita lihat seberapa besar tingkat keausan banku. Saat ini kami memiliki tingkat cengkeraman ban yang bagus, tapi belum 100 persen puas,’’ ucap Vinales. Pada hari kedua, timnya mampu memperbaiki performa motor ketika masuk tikungan. Itu pula yang menurut dia membuat kecepatannya lebih konstan. Vinales mengaku sudah tidak melebar sesering dulu saat memasuki tikungan. Vinales bahkan sudah berani berkoar bahwa dirinya siap bertarung andai balapan dilakukan pekan ini. ’’Setiap kali aku ber-
CALON JUARA: Maverick Vinales menjadi C CA ppembalap tercepat pada hari kedua tes pe pramusim MotoGP 2017 di Sirkuit Losail, ppr r Qatar, Qa Q a dini hari kemarin WIB.
pindah trek, aku merasa lebih baik dan kami terus membaik. Hari ini aku merasa lap time-ku sangat bagus,’’ tandasnya. Dari garasi sebelah, Rossi menyatakan mendapat banyak kemajuan di hari kedua uji coba setelah berfokus memperbaiki performa motornya, khususnya pada roda depan. Terutama saat memasuki tikungan. Masih di hari kedua, Ducati akhirnya mengeluarkan senjata terbarunya. Fairing dengan desain untuk menggantikan hilangnya winglet yang dilarang musim ini. Kepala motor dengan dua lubang besar di kiri-kanan. Bentuknya memang sedikit aneh. Setelah akun resmi MotoGP di Twitter melakukan jajak pendapat kepada para penggemar, nama ’ Hammerhead’’ atau ’ Kepala Palu’’ dinobatkan sebagai pemenang. (cak/c19/nur)
YAMAHA RACING
IKLAN
SELASA 14 MARET 2017
15
PINJAM DANA JAMINAN BPKB MOBIL PROSES CEPAT & MUDAH L AYANAN PINJAMAN SELURUH A C E H
1. Ada BPKB pasti 100% cair 2. BPKB Dijamin Aman 3. Bunga Murah dan Angsuran Terjangkau
HUBUNGI : 082366103722 (ACC FLEXI)
Rapi, bersih, full AC ditangani oleh tukang pangkas berpengalaman, Jalan Mata Ie Ketapang Dua Gue Gajah Aceh Besar. LULUR MBAK ATIK: Melayani paket pengantin, paket melahirkan, obat tradisional, mandi uap, luluran, jamu habis melahirkan, Jl. Sudirman No. 4 Geucu Iniem-Banda Aceh, NA DARUSSALAM PANGKAS: Mau Rapi dan Trendy rambut anda, segera pangkas di NA Darussalam Pangkas. JL. Mata Ie keutapang 2,Banda Aceh. Ditangani oleh tukang pangkas yang berpengalaman.
KIOS SINTA: Menjual Perlengkapan baju Anakanak. Jln. Hasan Saleh, Neusu, Banda Aceh
Dijual truk Mitsubishi Colt Diesel 100 PS thn 2001 bak kayu plat BK, STNK 1 thn lagi HUB: 081260846164 Dijual mobil Starada Single Cabin 4 X 4 TAHUN 2010,PLAT BL,KONDISI MULUS. LOKASI MOBIL DI BANDA ACEH BERMINAT HUB: 0852 2532 4325
RUMAHMAKANBUNDAKANDUNG:Menerima pesanan: Catering, Prasmanan, Nasi Kotak, Rantangan.JLNSIMPANGLAMPENEREUT ACEHBESAR AYAM PENYET CUT BANG (DEPAN POLSEK PIDIE JAYA) SEDIA AYAM DAN BEBEK PENYET,AYAM KAMPUNG,NASI GORENG SEAFOOD,CAH KANGKUNG,MIE GORENG SEAFOODDANANEKAMINUMANDINGINDAN J U I C E . M E L AYA N I N A S I KOTAK,ARISAN,ULTAH,SIAP DIANTAR KE TEMPAT.HUB.CUTBANG:0813 60807989/0852 60228443 ELCOMANDATE CAFEE: Menyediakan aneka minuman dan kopi khas Aceh, Kopi telor kocok (Spesial), aneka Juice,. free wifi, Jalan: MR. Hasan Batoh RM. PADANG PARIAMAN: Menerima pesanan nasi kotak dan nasi bungkus, Jl. Lamlagang Samping Pabrik ES - Banda Aceh, HUB: 085211712577 RM SIMPANG PAUH: Menyediakan masakan minang, kikil, ikan panggang, dll, Alamat: Jl. Sultan Iskandar Muda Punge Ujung Kec. Meuraxa, menerima pesanan HP: 081377342600 WARKOP SEKBER: Menyediakan aneka minuman dan kopi khas Aceh, aneka Juice. ALAMAT: SAMPING TELKOM DEPAN MESJID RAYA
MIRZA MOBIL: Jual mobil seken segala merek, Jl. Moh. Hasan Batoh, HP: 0812 6906 1515 DIJUAL MOBIL: KIJANG KAPSUL LSX SOLAR,THN 2001,WARNA MERAH MARON,BL BANDA ACEH, HP. 0852 7648 8858 MOBIL DIJUAL : Dijual Mobil Mitsubishi Strada Triton GLS 4x4 double cabin M/T Thn. 2010, Warna putih plat BK harga 195jt/NEGO mobil di Medan
MITRA BELAJAR MOBIL: Belajar Mobil, HUB Eddy, HP: 081221463696, PIN BB: 29435E4F, Jl. Jend. Sudirman - Keutapang. Banda Aceh WARKOP BAHTERA: Menyediakan aneka minuman kopi khas Aceh, Kopi telor kocok (Spesial), Juice, dan juga tersedia pecal lontong& Mie Goreng.Alamat. Jln. Iskandar Muda, Meureudu. (Depan Koramil Meureudu). HUB: Popon HP. 085297674660 WARKOP MAK NU : Menyediakan kopi dan sarapan pagi, Jl.Mata Ie Ketapang Dua Gue Gajah Aceh Besar. RM. SARA: Menyediakan kari kambing, nasi goreng , capcai, nasi putih, kopi balek, aneka jus dan menerima kateringan, HP: 0821-6555-5591
KOPI KHOP 35 CAFE & DOORSMER: Jl. AMD (Depan Mess BPK -RI) Banda Aceh HP: 081370103535 CK COFFEE : Menyediakan kopi saring, arabica gayo, aneka makanan dan Juice. Alamat. Jln. Area Parkir Suzuya Mall Setui Banda Aceh CUT EN KUPI Jl. Malikussaleh Simpang Lhong Raya Banda Aceh. HP: 08116821011 CEK WI KUPI DAN DAN MINI MARKET: Jl. Samping IGD RSU Pidie Jaya). Menyediakan kopi saring dan aneka juice,nasi goreng/mie goreng,dan fasilitas Wifi.dan sedia Bakso KakLaRhingJl.B.AcehMedan.Hub:081360134233.
OPTIK MUTAZAM: Menerima resep dokter periksa mata gratis, Jln. Hasan Saleh No. 51 A Neusu Jaya HP: 081374258646 Banda Aceh OPTIK MATAHARI: Jln. Rumah Sakit Datu BeruTakengon
PLAZA SELULER: Kunjungi Plaza seluler, dapatkan HP/Smarphone canggih dan berkualitas dengan harga yang special,Cash/ kredit. Alamat.Jl.Iskandar Muda(Depan Polsek Meureudu).Hub:0812 696 696 75/ 0822 74 333 633.BBM 2 A637782. B.Aceh.Hub:Qita2 Cell.Jl.Tgk Chik ditiro, sebelum gedung sosialLabui, B.Aceh. GAGNET COM: Menjual notebook, tablet, PC, CCTV, network, accessories, printer, Jl. T. M. Pahlawan No. 8 Banda Aceh, email: magnetaceh@gmail.com HUB: Yusri Abdul Fatah 085360616160 MAGNET COM SALE & SERVICE: Menjual dan menyediakan service notebook, table, PC, Network, accessoris, printer, Jln. Taman Makam Pahlawan No. 8, HUB: 085360616160 SETIA CELL: pusat penjualan kartu internet, gorisir dan eceran, buruhan dapatkan promo special kartu internet telkomsel dari kami dengan membawa potongan iklan ini. HP: 0823-2303-7777
KEDAI KOPI CANGKRING : Menyediakan Aneka Minuman Dan Kopi Khas Aceh,Ada Kopi Tlor Kocok Spesial Aneka Juice,Free Wifi,Alamat Batoh.
THE KING - LAMPASE: Menyediakan Aneka Minuman Dan Makanan Yg Istimewa Alamat Lampase PARIS COFFEE ZONA WFI : Menyediakan Aneka Minuma Kopi Khas Aceh,Kopi Telor Kocok Dan Juga Tersedia Juice.Alamat Batoh
MILA SAKTI: Menjual beras Tangse asli dan berbagai macam jenis beras. Juga menjual bahan kelontong. Mutu terjamin dan harga bersaing, kunjungi tempat kami di Jalan Hasan Saleh (Samping Pasar Ikan Neusu, Aceh) Banda Aceh HUB: 081219121920 PT. ANUGRAH JAYA DILLA BELLA : Perusahaan Angkutan Umum/Travel, Jalan Dr. Teuku H. M. Hasan, Komplek Terminal Terpadu, Batoh, Banda Aceh. Hp. 085261917174 - 081269776322 TINIOLSHOP menjual iphone, Acc hp, liptint, cream cordyceps, munafie, dll Bagi kalian semua yang ingin membeli iphone atau belum cukup tabungan untuk membeli cash gampang banget di TINIOLSHOP kalian bisa main arisan iphone 5 & 6 selama 10 bulan saja Hubungi owner agus kartini Pin : 7C542EF7, Wa : 085362345612 Ig : iphone_murah_indonesia “MITRA AMANAH” yg Butuh “DANA” Mendesak untuk BAYAR HUTANG & MODAL USAHA,JANGAN PUTUS ASA, KAMI ADA “DANA AMANAH” Dgn METODE ISTIQHOSAH, WIRID Dan DZIKIR. Proses 2 jam CAIR. Hub. KH Ir. BAGOES ARYO DININGRAT Hp.0812-212-1160.AMAN Tidak Ada TUMBAL, NYATA & Tidak Ada PENIPUAN “GARANSI BERHASIL”
Warkop Nabila SIANG MALAM, menyediakan Makanan Mie Goreng , Nasi Goreng Kentury, Martabak Telor, Ruti Cane. Minuman Juice, TST, Sanger, Teh hijau, dll. Alamat jalan Jendral Sudirman Kota Jantho Aceh Besar. (MAU NGOPI MARI Ke SIANG MALAM) Rumah Makan KAWAN SETIA , Menyediakan Nasi Siang dan Malam, dengan menu, Nasi Sayur, Nasi Goreng, Ikan Bakar. Alamat Jalan Jendral Sudirman Kota Jantho Aceh Besar. (MAU MAKAN INGAT SETIA KAWAN)
TINA CATERING: Menerima Prasmanan, Nasi Kotak, Kue Kotak, Nasi Bungkus. Untuk acara resepsi pernikahan, awikah, ulang tahun, dll. HUB: 0813-6002-4500 / 0852-6024-1644. Jln. Todak No. 24 Lampriet Banda Aceh MIE ACEH: Menyediakan Mie Goreng, Mie Rebus, Mie Goreng Basah, Mie Mata Sapi, Mie Telur Dadar, Mie Kepiting Spesial, Mie Cumi Spesial, Mie Udang+cumi, Mie Daging Spesial, Mie Kepiting Lunak. (SIMPANG LIMA)
UD YUNUS: Menerima las besi, ketok, terali, leasing cuci kendaraan roda empat, Jln. Medan - Banda Aceh, Alue Awe HP. 085260797075 ELKAMANDATE COPY: Menerima cetak partai besar & kecil, fhoto copy. SUN FLORIST and FRAME:Menerima Pesanan Papan Bunga untuk berbagai acara dan Menerima Pesanan bingkai rencong (Souvenir), Workshop : Belakang Rumoh PMI, Ateuk munjeng, Banda aceh. Pin: 26d677b8. CP: 085260000967-082360000891.
STNK/BPKB BPKB, STNK & N. PAJAK A/n : HASKARI, BL 4195 MA, Merk : Honda NF 100 TD, Tahun:2008, Warna: Hitam,No.Rangka: MH1HB62106K300926,No.Mesin: HB62E1300081, BPKB :
Lowongan Kerja
Lowongan Kerja
Lowongan Kerja
OPERATOR MESIN TOKO/FOTO COPY Persyaratan Lamaran •Surat Lamaran Kerja •CV (Daftar Riwayat Hidup) •Foto copy KTP ( 1 lembar) •Kriteria Calon Pelamar : •Pendidikan Minimal SMA •Berpengalaman dibidangnya minimal 1 tahun •Mampu mengoperasikan mesin Fotocopy, Mesin Opset, Penjilidan & Finishing •Laki-Laki
Deskripsi pekerjaan 1. Memperhatikan dan menjaga kebersihan seluruh area outlet 2. Melakukan apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab atasan 3. Memperhatikan kenyamanan dan pelayanan terhadap customer 4. Mengoperasikan mesin kasir dan membuat minuman dengan baik dan benar sesuai standar.
Lowongan Kerja
Jika anda memenuhi criteria diatas , kirimkan CV, Fotocopy KTP, Fotocopy Ijazah dan Foto anda melalui email ke dekantine@outlook.com Atau kirim ke alamat : KANTINE Jl. Darussalam no. 49 Kota Lhokseumawe – Aceh Telp : 085275202061
Saat ini membuka "Lowongan Pekerjaan" untuk Posisi Therapist & Hair Stylist dengan syarat sebagai berikut: 1. Wanita min. Tamatan SMA 2. Belum Menikah 3. Bersedia di training untuk posisi Therapist 4. Berpengalaman untuk posisi Hairstylist 5. Bersedia di Kontrak Benefit yang didapat: 1. Ilmu Spa & Salon 2. Gaji Pokok 3. Gaji Insentive tak terhingga Buat yang berminat silahkan antar lamaran ke: VIVASPA KP. Laksana jln. Masjid alhuda no. 26 kl. laksana Banda Aceh
1. ( SALES NEW BISNIS ) & ( COMMUNITY & SEGMENTED CUSTOMER ) Penempatan Takengon 2. MAINTENANCE SITE, Penempatan Lhokseumawe & Takengon 3. SECURITY 4. OB 5. DRIVER 6. ADMIN ( KEUANGAN & UMUM ) Kualifikasi : - Pria ( 1,2,3,4,5) / Wanita ( 6 ) - Usia maksimal 25 Tahun ( 1 & 6 ) - Usia Maksimal 35 Tahun ( 2 ) - Mempunyai keahlian dibidang AC, Listrik dan Genset ( 2 ) - Memiliki SIM C dan Sepeda motor ( 1 ) - Tamatan SMA ( 1,3,4,5 ), D3 Ekonomi ( 6 ) - Photo Close Up Terbaru ( ukuran Seluruh badan ) - Badan proposional dan berpenampilan menarik - Mampu berkomunikasi yang baik dan siap bekerja dibawah tekanan target - Lebih diutamakan yang berpengalaman dibidangnya - Lebih diutamakan yang berdomisili di daerah masing-masing Kirimkan Surat lamaran, CV beserta Fotocopy Ijazah dan Transkrip nilai, Pas photo 3x4 layar merah sebanyak 3 lembar, Photo Close Up seluruh badan 1 lembar, Tuliskan Kode lamaran disudut kanan Amplop, Berkas lengkap dikirimkan ke : PO BOX 557 KODE POS 24301 Paling Lambat sebelum tanggal 30 Maret 2017
Lowongan Kerja
Lowongan Kerja
Lowongan Kerja
Lowongan Kerja
• HOUSEKEEPING - Laki laki maksimal 25 tahun - Pendidikan minimal SMU sederajat, lulusan SMK pariwisata menjadi nilai plus
Asisten Apoteker Persyaratan : 1. Surat Permohonan 2. Daftar riwayat hidup; 3. Fotokopi ijazah, nilai evaluasi akhir nasional & sertifikat lainnya yang mendukung yang telah dilegalisir; 4. Izin Kerja Asisten Apoteker 5. Fotokopi KTP, Kartu Keluarga & SIM; 6. Mempunyai kendaraan sendiri; 7. Pasfoto 4x6 = 3 lembar; 8. Surat Keterangan berbadan sehat; 9. Mampu menggunakan com puter, office word, office excel; 10.Belum menikah; 11. Bisa berkomunikasi dengan baik, sopan, integritas, loyalitas dan bekerja dengan motivasi tinggi; Jika Anda berminat, Segera antar langsung Berkas Permohonan secepatnya ke alamat : Apotik Al-Insan Jalan Tgk.Chik Dipineung Raya No 26C, Banda Aceh, Kontak person HP. 0812 6930 520. Lamaran diterima paling lambat 01 Maret 2017
MARKETING EXECUTIVE Kualifikasi: Pria / Wanita Maksimal umur 35 tahun Pendidikan minimal SMA/D3/S1 atau sederajat Senang dunia Marketing Orientasi pada target, mampu bekerja dibawah tekanan Memiliki Sepeda Motor dan SIM C Jujur, Disiplin dan Pekerja Keras Lengkapi Lamaran Anda Fotocopy KTP, Pas Photo 3x4 = 2 lembar, Fotocopy Ijazah (sesuai tamatan), CV dan Surat Lamaran Kerja. Benifit : Incentive / Bonus
PT.PRUDENTIAL LIFE ASSURANCE membuka lowongan kerja sebagai Financial Consultant / Marketing PT.PRUDENTIAL Life Assurance dengan Syarat dan kualifikasi sebagi berikut :
Lamaran kerja dikirimkan kepada : Ka.Div.HRD BBG Kampus STIKIP Bina Bangsa Getsempena Banda Aceh Jl.Inspeksi Krueng Aceh No.34 Rukoh-Darussalam Banda Aceh. Informasi lebih lanjut hubungi Komaruddin (0852 2424 7653)
• RECEPTIONIST - Wanita maksimal 25 tahun - Minimal D3, Jurusan Ekonomi, Pariwisata dan Komunikasi - Mampu berbahasa Inggris dengan baik - Berpenampilan menarik - Mempunyai tinggi badan minimal 160 cm Jika Anda berminat dan memenuhi persyaratan diatas, antar langsung atau kirimkan ke alamat SEI HOTEL Banda Aceh Jln. Tanoh Abee No. 71 Gp. Mulia Banda Aceh - Indonesia Telp : +62 651 21866 | +62 651 21877 Fax : +62 651 21899 Lowongan Kerja Sampai 15 Maret 2017
Requirements 1. Jenis kelamin laki - laki 2. Usia maksimal 28 tahun 3. Belum menikah 4. Pendidikan minimal SMK atau sederajat 5. Jujur, disiplin dan bertanggung jawab 6. Berpenampilan menarik, energik dan ramah 7. Mampu bekerja dalam tim maupun secara individual 8. Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik
• • • • • • • • •
• • Uang Transportasi • Jenjang Karier
Lamaran diantar dan ditujukan langsung kepada :SABENA HONDA Jl.Teuku Muhammad Hasan, Suka Damai, Batoh, Kota Banda Aceh 23127 ( Samping KCP BRI Batoh ) Up. Pimpinan Bapak Asnawi Darmawan
1. Pria/Wanita usia 18-45 Tahun 2. Pendidikan minimal SMU/ Sederajat,diutamakan Sarjana 3. Memiliki kenderaan sendiri (mobil,motor) dan Sim C 4. Copy KTP yg masih berlaku 5. Copi ijazah terakhir 6. Copy Buku REK Bank halaman depan 7. Pas photo 3x4 sebanyak 1 lembar warna dan terbaru 8. NPWP ( Jika ada ) 9. Wajib mengikuti Training Dasar (Fast Start) selama 4 hari di kantor Prudential. 10. Lulus ujian Lisensi AAJI 11. Nomor Hp yang dapat dihubungi Berkas lamaran di kirim keemail : muhammad.arbi1977@gmail.com
Dokumen ini teregistrasi hanya untuk Sdr/Sdri : Rakyat Aceh - email: metroaceh@gmail.com , Dilarang menyebarluaskan dokumen ini !!!
16
SELASA 14 MARET 2017
SELAIN Indonesian Rice, masih banyak musisi dub reggae dan Jamaican sound lainnya. Bahkan, tiap tahun mereka selalu mengeluarkan karya baru. Bukan cuma itu, salah satu band bahkan bisa mengombinasikan musik reggae dengan punk. (erc/c22/grc)
JAMAICAN sound emang bukan cuma dub reggae. Masih banyak aliran lain seperti reggae, ska, hingga rocksteady. Jadi, nggak heran kalau banyak fakta unik di baliknya. Yuk, simak! (nao/c25/grc)
SKA PALING TUA Ska adalah aliran tertua dalam Jamaican sound. Ska muncul pada 1960-an. Kemudian, dengan adanya pengaruh dari musik hiphop Amerika, muncullah reggae. Perkembangan zaman selalu diiringi dengan perkembangan teknologi pula. Itulah yang mengakibatkan munculnya dub reggae.
MENDENGAR Jamaican sound, pasti kita nggak asing dengan musisi reggae seperti Ras Muhamad. Kamu yang sangat menyukai reggae tentu mengenal musisi Tony Waluyo atau yang populer dengan nama Tony Q Rastafara. Musik ala Jamaika itu emang bukan hal baru di Indonesia. Karena itu, sebenarnya nggak sulit mencari referensi musik yang beraliran Jamaican sound tersebut. Musik yang penuh tutur, tapi disampaikan dengan alunan yang santai. Jamaican sound nggak hanya menurunkan satu genre seperti reggae. Lebih dari itu, Jamaican sound juga menghasilkan aliran lain seperti rocksteady, ska, dan soul. Ditambah lagi, unsur genre lain seperti R&B, hiphop, dub, dan punk juga dimasukkan. Dari Surabaya, yang masih cukup dikenal adalah Heavy Monster. Tapi, ada grup lain yang konsisten dalam aliran Jamaican sound bergenre dub reggae. Ya, siapa lagi kalau bukan Indonesian Rice. Band yang terbentuk sejak 2009 itu mempertajam taring bermusik sejak mengeluarkan album Prolog pada tahun lalu. Indonesian Rice terdiri atas enam personel. Yakni, sang vokalis Daddy T, Sinatrya Dharaka (gitaris), Faris Bahasuan (drumer), Rhesa Filbert (basis), Bintang Elkana (peniup trombone), dan Rizky Raja (keyboardist).
SKINHEAD STYLE Skinhead adalah jenis musik reggae yang bertempo lebih cepat dan keras. Jenis musik itu diperkenalkan oleh John Holt, Toots & the Maytals, serta The Perintis. Skinhead juga merupakan nama style paling keren saat itu. Misalnya, celana yang digulung di atas mata kaki dan menggunakan bot jenis Dr Martens 8 hole atau 10 hole.
Meski belum bersedia disebut band dub reggae, Raka, gitaris Indonesian Rice, mengakui bahwa ada tiga lagu dari album Prolog yang kental dengan unsur dub. Grup tersebut makin gencar mengadakan tur setiap kota dan aktif bergerak di media sosial. Mereka bahkan membuat website Indonesianrice.net. Dub reggae punya ciri khas tersendiri, yaitu penggunaan efek pada mixer yang jarang dipakai pada aliran musik lain. Misalnya, memainkan delay, echo, high, dan efek lain dalam sound mixer. Biasa disebut sebagai dub, dub reggae memiliki unsur dubbing yang terdengar pada musiknya. Unsur dubbing itu muncul selama proses mixing musik. Efek yang paling mudah ditemukan adalah pantulan suara vokalis di bagianbagian tertentu. Dengan komposisi yang tepat, efek suara yang seharusnya diminimalkan dalam genre musik lain justru bisa menambah layer musik dalam genre reggae. Ternyata dub reggae punya sejarah Jamaican sound yang menarik. Terutama kultur Jamaican sound yang sebenarnya mirip dengan gaya bahasa MC. Bahkan, menurut Daddy T, dengan menggunakan mixer, dan mik, kita seperti memberikan kesan pesan di atas panggung dengan diiringi backsound musik. ’’Dari situ kita hanya
menambahkan ritme menyanyi yang sesuai dan jadilah dub reggae,’’ jelasnya. Pengolahannya pun berbeda. Bila reggae mengurangi perubahan mixer saat bermain, dub reggae malah sering melakukan permainan mixer. Sinatrya menuturkan, untuk memberikan ciri yang khas, bandnya nggak hanya berfokus pada satu aliran. Setiap anggota band itu pun sering bergerilya mendengarkan referensi musik aliran lain. Bagi dia, ketimbang memburu penyelesaian project, bandnya lebih berfokus bereksperimen dengan unsur dub reggae. Alirannya yang bisa berkolaborasi dengan unsur lain membuat band itu sering mengeksplorasi lagulagu di luar alirannya. Terbukti, mereka mendapatkan program baru berupa Rice Up FM. Program tersebut merupakan side project bagi personel Indonesian Rice untuk memecah kebuntuan bermusik di genre itu. Bukan hanya musik reggae yang disebarkan, melainkan juga musik beraliran hiphop, rocksteady, dan jazz. Setiap pekan 12 lagu pilihan itu dikumpulkan berdasar genre yang mereka suka. ’’Selain itu, beberapa musik yang kami berikan ini punya unsur yang bagus. Jadi, ketimbang kami dengarkan sendiri, kami bagikan beberapa referensi lagu melalui Rice Up FM,’’ kata Sinatrya. (pew/c14/grc)
GODFATHER OF REGGAE Bob Marley adalah godfather dalam musik reggae. Album Bob Marley and the Wailers adalah album reggae terlaris sepanjang masa. Album itu terjual lebih dari 15 juta kopi di Amerika Serikat dan sekitar 25 juta kopi di seluruh dunia. Bob Marley memiliki julukan White Boy karena terlahir dari perkawinan pencampuran ras.
DOK.PRIBADI
The Ska Banton nggak mau dibilang sebagai band bergenre. Sebab, mereka lebih berani mengeksplorasi diri ketimbang membatasi hanya pada satu genre. Mereka juga nggak mau puas dengan hanya merilis satu album loh. Tahun 2017 digadang-gadang menjadi tahun keluarnya album kedua The Ska Banton. Berbeda dengan album pertamanya yang menghadirkan lima lagu instrumen dan lima lagu berlirik, kali ini The Ska Banton mengeluarkan 12–13 full track lagu berlirik. ’’Untuk album kedua, kami mau pakai full bahasa Indonesia. Kami orang Indonesia. Kami pakai lirik Indonesia. Kami bangga jadi orang Indonesia,’’ ujar Prasetyo Imansyah, salah seorang personel The Ska Banton.
DOK.PRIBADI
Band asal Jakarta yang satu ini emang jago banget kalau disuruh mengguncang panggung lewat genre yang mereka bawakan. Basis genre mereka emang reggae. Lalu, di-mixed dengan distorsi dan semangat musik punk rock. Uniknya, karena awalnya D’Jenks adalah kumpulan anak penyuka musik punk yang membawakan reggae, jadi attitude punk mereka masih terasa. Yang spesial, pada 8 April 2017, D’Jenks ikut memeriahkan Jakarta Ska Festival yang diadakan Jakarta Ska Foundation. Mereka berkolaborasi bersama band ska Jakarta yang aktif pada era 90-an, Artificial Life.
ILUSTRASI: RAMA/ ZETIZEN TEAM
MUSIK DANSA Musik ska mulai dipopulerkan golongan Mods, yaitu orangorang yang memiliki ciri khas memakai topi seperti pork pie hat dan mengendarai vespa. Ska nggak lepas dari ciri khas gaya dansanya yang seakan-akan seperti meninju orang. Lirik-lirik lagu ska umumnya mencerminkan sikap protes kepada pemerintah atau hal-hal.
DOK.PRIBADI
Zetizen di Jawa Timur dan Kalimantan Timur suka mendengarkan musik Jamaika karena santai. Zetizen di DKI Jakarta dan Bali suka lantaran musiknya enak untuk joget atau goyang.
PROFIL RESPONDEN
Genre musik Jamaika yang paling sering didengarkan Zetizen (3 tertinggi):
Band yang satu ini ingin jauh lebih mewarnai genre reggae dengan memberikan sentuhan sound system sebagai iringan musik sehingga bisa disebut dub reggae. Kehadiran rap dan MC membuat musik mereka makin komplet. Mereka juga baru merilis album baru yang berjudul General Irie via digital. Pada single ketiga yang berjudul The Youth of Today, mereka berkolaborasi dengan Aktarv8r pada 3 Februari 2017. Rencananya, pada Mei atau Juni, band asal Jakarta itu meluncur ke Vietnam untuk memenuhi undangan dari Saigon Dub Station.
61
Reggae % Semuanya (ska, reggae, dub reggae, soul, dan
DOK.INDONESIAN RICE
10% Dub reggae 7%
rocksteady)
Pendidikan SMP 18%
SMA
68%
KULIAH
14%
Jenis Cewek kelamin Cowok
70% 30%
Usia 12–15 tahun
31%
16–18 tahun
59%
19–20 tahun
10%
JUMLAH RESPONDEN 1.122 ORANG. POLLING DILAKUKAN DI 34 PROVINSI, MULAI ACEH HINGGA JAYAPURA. SAMPLING ERROR 4,5 PERSEN.
339343
-
HIFMRADIO
MESKI jadi salah satu genre musik populer, nggak banyak yang tahu perkembangan reggae dari masa ke masa. Ternyata, reggae merupakan genre musik baru yang berkembang dari tren musik pendahulunya loh. Yuk, simak sejarah dan fakta-fakta unik tentang reggae di Zetizen.com!
LOGAN masih merajai box office dunia. Aksi terakhir Hugh Jackman sebagai Wolverine dalam film garapan sutradara James Mangold itu terus dipuji. Tapi, aksi Logan kurang berarti tanpa kehadiran Dafne Keen yang berperan sebagai Laura alias X-23. Siapakah aktris cilik tersebut? Yuk, kenalan lebih jauh!
SELAIN jadi tempat untuk tidur, kamar adalah personal space yang paling nyaman buat hampir semua orang. Yuk, show off kamarmu! Foto sudut kamar favoritmu plus ceritakan alasan kamar jadi tempat paling nyaman buatmu. Sepuluh cerita paling unik berkesempatan memenangkan bantal imut dari Krafti Project! FIND MORE ON:
zetizen.com