Eg maret 2018 issuu com

Page 1

Volume 13 Edisi 3 — Maret 2018 — Rp. 35.000

Venue

Leisure

Art & Culture

Thamrin Nine Ballroom Venue Megah di Jantung Ibukota

Jelajah Wisata Kotawaringin Barat

Yoes Rizal dalam ‘pop–up/ meletup’

www.issuu.com/eventguidemagz


II I

I Maret 2018


Maret 2018 I

I1


Table of Contents

26 Cover Story

Event Sebagai Destinasi Wisata

34

Kementerian Pariwisata menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 20 juta di tahun 2019. Untuk mencapai target itu, berbagai langkah dan tero­bosan terus dilakukan, berupa promosi, program, dan pengembangan destinasi.

38 56

2I

Leisure

Hotel

Profil

Jelajah Wisata

Swiss-Belhotel Mangga Besar

Drummer Rama Moektio

Kotawaringin Barat

Nyaman untuk Bisnis dan Liburan

Kini Bekerja di Balik Layar

Pangkalan Bun merupakan ibu

Lokasi hotel yang strategis memang

kota dari Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Kota yang terkenal dengan slogannya ‘Kota Manis’.

menjadi salah satu faktor penting yang kerap dijadikan acuan bagi para pelancong untuk menentukan tempat menginap.

Rama Moektio, putra dari salah satu le­genda musik Indonesia Yaya Moektio, kini sedang menikmati kehidupannya menjalankan Kayana Delapan.

I Maret 2018


Maret 2018 I

I3


Editorial box Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi Dra S. Hartati Murdaya Wakil Pemimpin Umum/Wakil Pemimpin Redaksi Prajna Murdaya Dewan Redaksi Karuna Murdaya (Ketua), Metta Murdaya, Upekkha Murdaya, Kirana Wijaya, Slamet Supriyadi, Ralph Scheunemann, Oki Setiawan, Silvia Hartono, Andiyani Pertiwi

44

Plt. Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi (Penanggung Jawab) M. Al Khodziq, Asnawi Khaddaf Redaktur Artistik Rudy “Tulang” Setiawan Staf Redaksi Angghi Novita, Tyo Wibowo Photographer Oeday Abdullah

60

Desainer Grafis Adit Aribirawa

Agenda Event Resto

08 42

Sleeping Forest Restaurant Restoran Hidden World Ala Kota Kembang

42

54

In Focus

44

Art & Culture

60

54

Venue dengan gaya modern nan megah dan dapat menampung ribuan tamu maka Thamrin Nine Ballroom patut diperhitungan.

4I

I Maret 2018

Marketing & Distribusi Febriane Manager HRD Yahya Wiyanto Keuangan Herry

Metamorfosis Yoes Rizal dalam ‘Pop-up/Meletup’ SEBANYAK 25 lukisan abstrak itu bisa didefinisikan seba­gai “suara” yang lantang karena dianggap atau disangka oleh lingkungan sebagai pikiran.

Venue

58

Manager Usaha Rury Handayani

News

58

Wartawan majalah EventGuide dalam menjalankan tugas dilengkapi kartu identitas. Narasumber, klien iklan dan relasi bisnis diharapkan tidak melayani siapapun yang mengaku wartawan EventGuide tanpa identitas resmi.

Alamat Redaksi, Iklan dan Distribusi Hall E Lantai tiga, Arena JI-Expo Kemayoran Jl. Benyamin Sueb, Kemayoran Jakarta Pusat 10620 Telepon: (021) 2664 5000, 2664 5234 Fax: (021) 2664 5339 E-mail: eventguide@jiexpo.com, redaksi.eventguide@jiexpo.com


Maret 2018 I

I5


EDITORIAL

Wisata Pameran daerah di Indonesia. Bukan hanya event pameran, tetapi juga pertemuan internasional hingga eventevent lain seperti konser musik dan olahraga. Event memiliki magnet untuk mendatangkan wisatawan. Karena dengan event, pengunjung bisa mendapatkan daya tarik yang kuat. Event yang menarik serta kontinyu menjadi kunci untuk mendatangkan wisatawan. Inilah yang menjadi garapan menarik bagi industri pariwisata terutama bidang MICE (meeting, incentive, convention, exhibition) di Indonesia.

P

emerintah telah menetapkan target jumlah wisatawan mancanegara sebanyak 20 juta pada 2019. Berbagai langkah kebijakan, program agenda dan promosi terus digenjot untuk mencapai target itu. Kementerian Pariwisata juga terus menggali cara dan celah untuk menarik wisatawan datang ke Tanah Air. Selain menggarap destinasi wisata yang banyak menarik wisatawan “leisure”, Kemenpar juga fokus menjadikan event sebagai magnet wisatawan. Ini biasa disebut sebagai wisatawan “business trip”. Banyaknya perhelatan event, seperti pameran, adalah kuncinya. Event-event, baik skala nasional maupun internasional, pun kini makin banyak berlangsung di berbagai

6I

I Maret 2018

Memang tidak bisa dibedakan apakah business trip juga berlaku untuk kunjungan dalam rangka MICE. Sebab, dalam kartu imigrasi hanya ada pilih­ an tujuan kunjungan dalam rangka business trip. Namun apapun itu, kegiatan MICE adalah peluang untuk mendatangkan wisatawan. Apalagi, wisatawan business trip dikenal sangat royal. Mereka ini spending-nya lumayan besar, lebih banyak dibanding wisatawan leisure. Karena yang datang untuk MICE (business trip) pasti juga berwisata. Sementara yang datang untuk wisata belum tentu juga untuk urusan MICE dan bisnis. Event Guide edisi ini mencoba membedah industri MICE sebagai daya tarik wisatawan. Event-event dan pameran terus ditebar untuk dihelat di seantero Tanah Air. Simak juga event pameran lukisan yang kami sajikan di rubrik Art and Culture , kemeriahan Tahun Baru Imlek di rubrik In Focus, dan juga berbagai event dan pameran di venue lengkap All in One Place JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Selamat Membaca!


Maret 2018 I

I7


AGENDA EVENT

Jakarta International Expo Expo Clean Expo Laundry Date : 27-29 Maret 2018 EO : PT Media Artha Sentosa Location : Jakarta International Expo CPhI South East Asia 2018 Date : 27-29 Maret 2018 EO : PT UBM PNI Location : Jakarta International Expo THE CHAINSMOKER CONCERT Date : 30 Maret 2018 EO : PT. Graha Townsquare Entertaint Location : Jakarta International Expo Indonesia Cosmetics Ingredients Date : 03-05 April 2018 EO : PERKOSMI Location : Jakarta International Expo

April 2018 Java Jazz

Maret 2018 Java Jazz Festival 2018 Date : 2– 4 Maret 2018 EO : PT Java Festival Production Location : Jakarta International Expo Indonesia Furniture Expo (IFEX) 2018 Date : 09-12 Maret 2018 EO : Dyandra Promosindo Location : Jakarta International Expo Wisuda UNJ Date : 15 Maret 2018 EO : Panitia Pelaksana Location : Jakarta International Expo United Tractors Customer Gathering Date : 27 Maret 2018 EO : PT United Tractors Tbk Location : Jakarta International Expo Inapa, Inabike, autogaragetech, LUBE Indonesia, Inafasterner, Hardw are & Auto Tools, IIBT, Forklif Date : 22-24 Maret 2018 EO : PT Global Expo Management Location : Jakarta International Expo

8I

I Maret 2018

Indo Inter Tex - Inatex - Indo Dyechem - Indo Texprint -Indo Laundrex 2018 Date : 04-07 April 2018 EO : PT Peraga Nusantara Jaya Sakti Location : Jakarta International Expo Kick Fest Date : 25-29 April 2018 EO : PT. Dyandra Promosindo Location : Jakarta International Expo The Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 Date : 19-29 April 2018 EO : PT Dyandra Promosindo Location : Jakarta International Expo

Mei 2018 HYDROTECH INDONESIA Date : 03-05 May 2018 EO : PT Gemisen Indonesia Location : Jakarta International Expo INAGRITECH INDONESIA Date : 03-05 May 2018 EO : PT Gemisen Indonesia Location : Jakarta International Expo PAPER INDONESIA 2018 Date : 03-05 May 2018 EO : PT Gemisen Indonesia Location : Jakarta International Expo


Maret 2018 I

I9


AGENDA EVENT

The Indonesia International Motor Show INAPA

Jakarta Mega Wedding Festival 2018 Date : 04-06 May 2018 EO : PT Cantik Mega Sukses Location : Jakarta International Expo Pensi Labs School Date : 12 May 2018 EO : Panitia Pelaksana Location : Jakarta International Expo

IFEX Indonesia Industrial Machinery and Electronic Product (IIME) 2018 Date : 03-05 May 2018 EO : PT Peraga Nusantara Jaya Sakti Location : Jakarta International Expo Inagreentech, Inalight, Solartech Indonesia, Powergen & Renew able Indonesia, Inatronics, Smarthome+City Date : 03-05 May 2018 EO : PT Gemisen Indonesia Location : Jakarta International Expo

10 I

JAKARTA FAIR KEMAYORAN 2018 Date : 24May-1 Juli 2018 EO : JIEXPO Location : Jakarta International Expo

Juli 2018 PORTECH 2018 Date : 10-12 Juli 2018 EO : PT Global Kreatif Expo Location : Jakarta International Expo

ILF & WDP 2018 Date: 03-05 May 2018 EO : PT Kristamedia Pratama Location : Jakarta International Expo

Indonesia International Chemical Exhibition and Chemical Engineering Conference (INACHEM) 2018 Date : 11-13 Juli 2018 EO : PT. Wahyu Promo Citra Location : Jakarta International Expo

ChinaTech 2018 Date : 03-05 May 2018 EO : PT Wahana Kemalaniaga Makmur Location : Jakarta International Expo

HOTELEX Indonesia Date : 18-20 Juli 2018 EO : PT Pamerindo Indonesia Location : Jakarta International Expo

SMART IOT INDONESIA Date : 03-05 May 2018 EO : PT Gemisen Indonesia Location : Jakarta International Expo

EXPO FINEFOOD INDONESIA 2018 Date : 18-20 Juli 2018 EO : PT Pamerindo Indonesia Location : Jakarta International Expo

I Maret 2018


Maret 2018 I

I 11


AGENDA EVENT

Grand City Convex Surabaya

Gebyar Pameran Produk Daerah (GPPD) Date : 26-29 April 2018 EO : Aira Mitra Media Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Mei 2018 Hospital Expo Date : 2-4 Mei 2018 EO : PT Okta Sejahtera Insani Location : Convention Hall Grand City Surabaya

Premier Wedding Fair

Surabaya Music Expo Date : 3-6 Mei 2018 EO : HWG Organizer Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Maret 2018 Hinggil Batik Fest 2018 Date : 28 Februari – 4 Maret 2018 EO : Maxxindo Communication Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya Indie Clothing Expo Date : 16-18 Maret 2018 EO : Dyandra Promosindo Location : Exhibition Hall & Open Space Grand City Surabaya

April 2018

12 I

Manufacturing

The 13th INDOBUILDTECH Surabaya Date : 28 Maret – 1 April 2018 EO : PT Debindo International Trade Exhibitions Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Juni 2018

Premiere Wedding Fair Date : 6-8 April 2018 EO : HWG Organizer Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Indo Water, Indo Waste, Indo Renergy Surabaya 2018 Expo & Forum Date : 28-30 Juni 2018 EO : PT Napindo Media Ashatama Location : Exhibition Hall & Convention Hall Grand City Surabaya

Majapahit Travel Fair Date : 12-15 April 2018 EO : PT Debindo Mitra Tama Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Manufacturing Date : 18-21 Juli 2018 EO : PT Pamerindo Indonesia Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Surabaya Property Expo Date : 18-22 April 2018 EO : HWG Organizer Location : Exhibition Hall Grand City Surabaya

Eastfood & Eastpack 2018 Date : 26-29 Juli 2018 EO : PT Kristamedia Pratama Location : Exhibition Hall & Convention Hall Grand City Surabaya

I Maret 2018


Maret 2018 I

I 13


PREVIEW

Java Jazz 2018

Hadirkan Musik Lintas Genre Para penikmat musik jazz akan kembali dimanjakan dengan hadirnya festi­ val musik jazz terbesar Tanah Air, Jakarta Inter­ national BNI Java Jazz Festival (BNIJJF) 2018.

A

palagi penyelenggaraan Java Jazz kali ini kembali menghadirkan deretan musisi lintas genre. Tidak hanya musisi jazz, namun juga musisi dari genre pop, blues, R&B, hingga rock. Dewi Gontha, Direktur Utama PT Java Festival Production memberi tema festival Java Jazz kali ini dengan “Celebrate Jazz in Diversity.”

BNIJJF yang memasuki tahun ke-14 ini akan digelar pada 2-4 Maret 2018, di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran. BNIJJF 2018 akan menampilkan jenis musik yang sangat variatif di 10

14 I

I Maret 2018

panggung indoor dan outdoor. Dewi Gontha menjelaskan penyelenggaraan Java Jazz Festival kali ini akan berbeda dengan hadirnya musik yang variatif sesuai dengan tema yang diusung, namun unsur jazz tetap menjadi hal utama. “Tidak ada pengurangan unsur jazz pada BNIJJF 2018, yang terjadi kami memperkayanya,” ungkapnya pada konferensi pers BNIJJF 2018 pada 18 Januari lalu. Selain ingin menghadirkan konsep berbeda dari tahun sebelumnya, tema tersebut diambil karena pihaknya menginginkan adanya regenerasi penonton di Java Jazz. “Kami menginginkan adanya regenerasi penonton Java Jazz, sehingga yang masih


Maret 2018 I

I 15


PREVIEW

muda tahu bahwa Java Jazz bukan cuma buat orang yang sudah mature, bahwa musik kami variatif, yang muda bisa menikmati dan yang mature juga,” ucapnya. BNIJJF 2018 juga menghadirkan special show dengan mendatangkan musisi dunia dintaranya GOO GOO DOLLS, band asal Amerika yang pernah jaya dengan single “Iris,” “Name,” “Sympathy,” “Big Machine,” dan lainnya. Selain itu akan hadir pula nominasi Best R&B Performance Grammy Awards 2018 Daniel Caesar, LAUV, hingga Dionne Warwick. Deretan musisi papan atas dunia lain yang akan tampil diantara­ nya Michael Manson, JP Cooper, Matthew Whitaker Trio, Ivan Lins, BJ The Chicago Kid, Curtis Stigers, Maya Azucena, dan lainnya. Sementara musisi dalam negeri yang akan tampil diantaranya Kunto Aji, Andien, Maliq & D’essentials, Dira Sugandhi, Mondo Gascaro, Yura, Java Jive x Fariz RM, Nonaria, dan masih banyak lagi. Tidak hanya mendatangkan para musisi lintas genre, hal menarik lain yang akan ada dalam festival jazz kali ini adalah kolaborasi spesial antara sesama musisi Indonesia, asing, maupun keduanya. Tentu kolaborasi ini akan menjadi pertunjukkan menarik yang akan menyorot BNIJJF 2018 sebagai salah satu festival jazz besar di dunia. (Angghi)

16 I

I Maret 2018


The First and Reliable Source of Information on Indonesia MICE Business

Hall E Lantai Tiga Arena JI-Expo Kemayoran, Jl. Benyamin Sueb, Kemayoran Jakarta Pusat 10620 Telp: (021) 266 45 000, 266 45 234 | Fax (021) 266 45 339 | E-mail: eventguide@jiexpo.com Maret 2018 I

I 17


PREVIEW

IFEX 2018

Melihat Potensi Mebel Lokal Pameran mebel dan ke­ rajinan B2B (business to business) terbesar di Indo­ nesia, Indonesia Interna­ tional Furniture Expo (IFEX) kembali digelar pada tanggal 9 -12 Maret 2018 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran. IFEX menampilkan berba­ gai produk mebel lokal berkualitas ekspor.

18 I

I Maret 2018

I

FEX merupakan hasil kerja sama Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI) dengan Dyandra Promosindo. Mengusung tema “The Essence of Infinite Innovation,” IFEX 2018 hadir untuk mendorong inovasi para pengrajin mebel dan kerajinan nasional di setiap produknya, dan meningkatkan komoditas ekspor mebel dan kerajinan Indonesia di dunia. Apalagi tahun ini, pemerintah menargetkan nilai ekspor industri mebel mening­kat menjadi US$2 miliar. IFEX akan menjadi ajang promosi yang tepat bagi para pengrajin mebel lokal untuk menggandeng para buyer internasional, dan meningkatkan ekspor produk mebel terbaiknya.

Ketua Umum HIMKI Soenoto dalam siaran pers IFEX menuturkan pameran ini dapat menjadi ajang unjuk gigi bagi pengrajin Tanah Air dalam memamerkan kualitas dari furnitur Indonesia yang layak ekspor. “Berbagai upaya telah kami lakukan untuk memperkenalkan IFEX ke dunia internasional dan upaya itu mulai menampakkan hasil yang menggembirakan. Dari tahun ke tahun kami menerima feedback yang baik tidak hanya dari para pemain dan buyers lokal tapi juga para pemain dan buyers dari luar negeri,” ujarnya. Sementara itu Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo Daswar Marpaung


menga­takan Dyandra akan terus mendukung penyelenggaraan IFEX 2018. “Dyandra tentunya akan terus berkomitmen untuk mendukung HIMKI dalam menyelenggarakan pameran furnitur berskala internasional ini. Kami juga telah melakukan evaluasi pada penyelenggaraan sebelumnya dan berusaha untuk terus meningkatkan kualitas dari penyelenggaraan IFEX 2018.â€? IFEX 2017 mencatatkan pameran dikunjungi oleh 11.225 buyer, dengan jumlah buyers dan visitors terbesar adalah dari negara Tiongkok, Australia, Amerika Serikat, India dan Belanda. Sementara itu nilai on-the-spot transaction yang berhasil dicatatkan pada pameran IFEX 2017 tercatat senilai US$300 juta, dan follow-up transaction mencapai US$700 juta, sehingga total transaksi keseluruhan sesuai target yaitu US$1 miliar. (Angghi)

Maret 2018 I

I 19


PREVIEW

INAPA 2018

Pameran Teknologi Otomotif dan Karoseri Industri otomotif dan karoseri merupakan salah satu in­ dustri yang prospektif untuk dikembangkan. Kegiatan ekspor produk otomotif dan karoseri termasuk kom­ ponennya, mengalami pertumbuhan yang signifikan. Perkembangan ini sejalan dengan membaiknya indikator makro ekonomi Indonesia, pertumbuhan ekonomi Indo­ nesia yang stabil, peningkatan investasi sektor otomotif serta pemberlakuan regulasi otomotif yang mendukung pertumbuhan pasar.

20 I

I Maret 2018

G

una mendukung kemajuan di industri otomotif dan karoseri, PT Global Expo Management (GEM) kembali menghadirkan Pameran Indonesia International Auto Parts, Accessories dan Equipment Exhibition (INAPA). Pameran ini akan kembali hadir menyapa para pencinta otomotif Indonesia. Hadir selama tiga hari mulai tanggal 22-24 Maret 2018 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, pameran ini akan diadakan bersamaan dengan Indonesia Inter-


national Bus, Truck, Heavy Equipment, and Component Exhibition (IIBT) 2018, Tyre Indonesia 2018, INABIKE 2018, INAFASTENER 2018, LUBE INDONESIA 2018, dan Auto Garage Indonesia 2018.

mendukung kemajuan sektor otomotif di Indonesia dengan menghadirkan berbagai teknologi di dunia otomotif dan karoseri mulai dari auto parts, aksesoris hingga berbagai solusi peralatan kendaraan.

Selama ini, INAPA sudah diperkuat dengan area yang menampilkan Parts & System, Tyre & Rubber, Bike, Bus & Truck, Heavy Duty Parts, membuatnya sebagai pameran industri pendukung otomotif terlengkap di Indonesia. INAPA 2018 digelar untuk

Tahun ini INAPA kembali menghadirkan IIBT sebagai pameran yang berfokus memamerkan berbagai bus, truk, kendaraan niaga dan komponen pendukungnya. IIBT 2018 mendapat dukungan penuh dari beberapa asosiasi seperti ASKARINDO,

CPTA, ASPINDO (Asosiasi Jasa Pertambangan Indonesia), HINABI (Asosiasi Industri Alat Besar Indonesia) dan PAABI (Asosiasi Agen Tunggul Alat Berat Indonesia). Sedangkan pameran Tyre & Rubber Indonesia akan memamerkan berbagai kemajuan di industri ban dan industri karet. INAPA 2018 akan menggunakan area JIExpo seluas 25.000 m2, dan menargetkan 35.000 pengunjung dari kalangan profesional. (Angghi)

Maret 2018 I

I 21


PREVIEW

Expo Clean & Laundry 2018 Pameran tahunan Expo Clean & Laundry kembali dihelat. Event yang rutin diselenggarakan di Jakarta International Expo Akhir Maret ini kembali memamerkan ratusan produk canggih yang didatangkan oleh ratusan industri profesional dari berbagai belahan negara.

22 I

I Maret 2018

S

etidaknya terdapat lima alasan, mengapa kedua pameran ini menjadi salah satu pamera yang wajib dikunjungi oelh para pelaku industri. Mengingat Expo Clean dan Laundry adalah satu-satunya pameran yang berfokus pada sektor ‘Clean’ dan ‘Laundry’ yang diadakan di wilayah Asia Tenggara. Di sisi lain, pameran ini pun akan menjadi ajang pertukaran informasi dan pengetahuan baru di industri yang sedang berkembang ini. Pameran ini juga dihelat dengan standar internasional, sehingga partisipasi para peserta pameran dipastikan berasal dari berbagai merk ternama yang tersebar di seluruh dunia. Beragam perserta yang meramaikan pameran ini pun menjadikan Expo Clean &

Laundry 2018 menjadi platform yang ideal untuk membuka peluang dan jaringan bisnis. Melalui pameran ini juga, para vendor, pemasok dan penyedia layanan akan bertatap muka secara langsung. Tak hanya hadir untuk berpameran saja, perhelatan Expo Clean & Laudnry 2018 pun tahun ini akan kembali mengadakan sejumlah konfrensi dan seminar. Untuk seminar misalnya, selama tiga hari pelaksaan pameran tak kurang sebanyak 10 seminar akan menemani para pengunjung yang diisi oleh sejumlah asosiasi. Untuk tahun ini, topik seminar yang diangkat pun beragam mulai dari topik mengenai pelayanan cleaning service, pengenalan asesor laundry hingga cara-cara promosi yang efektif.


Selain seminar, ada juga pelaksanaan sejumlah pelatihan terkait dengan kebersihan. Seperti misalnya pelatihan yang akan dilaksanakan oleh Asosiasi Toilet Indonesia (ATI). Pelatihan bersertifikat ini pun nantinya akan dilaksanakan selama dua hari. Sementara itu, barang-barang yang dipamerkan di Expo Clean & Expo Laundry 2018 ini pun tergolong lengkap, karena telah mencakup beberapa segmen. Untuk Expo Clean misalnya, beberapa segmen

yang turut dipamerkan yaitu mulai dari Car Wash Equipment, Chemicals products, Components for manufacturing, Industrial Cleaning Machines dan masih banyak lagi. Sedangkan untuk Expo Laundry 2018, beberapa segmen yang akan dipamerkan yaitu mulai dari berbagai equipment, textiles, dan accessories untuk rental services, mesin dan berbagai aparatus untuk drycleaning ironing hingga mesin dan aparatus untuk laundry, dyeing.

Adapun pelaksaan pameran Expo Clean dan Expo Laundry 2018 ini diharapkan mampu mengulangi kesuksesan yang berhasil diraih pada tahun lalu. Seperti diketahui, pada tahun lalu Expo Clean & Expo Laundry 2017 berhasil mendatangkan sebanyak lebih dari 6.000 pengunjung yang datang dari 25 negara, dan juga berhasil mengikutsertakan sebanyak 185 perusahaan peserta pameran yang datang dari 21 negara. (Tyo Wibowo)

Maret 2018 I

I 23


PREVIEW

Hardware+AutoTools Indonesia 2018 Sebagai salah satu negara dengan perkembangan otomotif terbesar di ASEAN, penjualan mobil di Indo足 nesia pun diketahui naik hingga 10 persen pada tahun 2016 lalu. Kenaikan 10 persen ini pun membuat pen足 jualan mobil bertambah sebanyak 100 ribu unit men足 jadi 1,1 juta unit. Tak hanya itu, nyatanya diketahui ke足 naikan penjualan ini juga berdampak pada penjualan suku cadang, aksesoris dan alat-alat pendukung dan perangkat keras lainnya.

24 I

I Maret 2018

D

i sisi lain, pasar untuk berbagai peralatan mesin dan cutting toolsdi Asia pasifik juga diperkirakan mengalami peningkatan dengan tingkat pertumbuhan tahunan hingga 9,1 persen. Pertumbuhan yang dihitung sejak tahun 2012 hingga 2017 ini pun diperkirakan mencapai pendapatan tertinggi hingga US$6,36 milyar di tahun 2017. Berdasarkan data-data potensial di atas, Hardware+AutoTools pun untuk tahun ini kembali melaksanakan penyelenggaraannya yang kedua. Event yang didesain bagi para pelaku industri Hardware dan Tools untuk memamerkan produk-produk terbai-


knya ini pun akan kembali di helat di Jakarta International Expo, pada 20-22 Maret mendatang. Kehadiran Hardware+AutoTools Indonesia untuk kedua kalinya ini pun tak terlepas dari survey INAPA setiap tahunnya, yang menyebutkan bahwa ketertarikan para pengunjung terhadap industri perangkat keras dan peralatan otomotif pun diketahui cukup tinggi. Untuk itu, event ini pun kembali dihelat guna memberikan area khusus bagi para pelaku industri di bidang ini agar dapat saling bertemu satu sama lainnya dan membuka jaringan bisnis.Khusus bagi para peserta

pameran dan pelaku industri, ajang ini juga bisa menjadi kesempatan bagi mereka untuk memperkenalkan teknologi-teknologi terbarunya. Untuk tahun ini, keikutsertaan para peserta pameran akan diisi hingga 1.100 perusahaan yang berasal dari 35 negara dari berbagai belahan dunia. Dengan target pengunjung hingga 35 ribu, pameran ini pun diperkirakan menjadi salah satu yang terbesar di kawasan Asia Tenggara. Berkaca pada penyelenggaraan Hardware + AutoTools pada tahun lalu, setidaknya terdapat tiga segmentasi produk yang akan dipamerkan. Segmen yang pertama tentunya

berkutat pada kategori Hardware dan Tools sendiri, di mana beberapa barang yang akan dipamerkan seperti Weighing & Measuring Tools, Knives & Sharpeners, Cutting Tools & Forming Tools dan masih banyak lagi. Selain itu, kedua segmentasi lainnya yang juga akan meramaikan event pameran ini diantaranya segmen Building & Home dan Farming & Gardening. Beberapa produk yang akan dipamerkan diantaranya seperti produk alumunium, builder tools, sejumlah pintu, lantai hingga atap. Sementara untuk segmen farming, para pengunjung bisa menemukan sejumlah produk seperti pisau pertanian, alat pengelasan, alat pemangkas dan masih banyak lagi. (Tyo Wibowo)

Maret 2018 I

I 25


Cover Story

Event sebagai Destinasi Wisata 26 I

I Maret 2018


Kementerian Pariwisata menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara seban­ yak 20 juta di tahun 2019. Untuk mencapai target itu, berbagai langkah dan tero­ bosan terus dilakukan, berupa promosi, program, dan pengembangan destinasi.

J

umlah kunjungan wisman ke Indonesia dari tahun ke tahun memang terus meningkat. Namun, untuk dapat memenuhi target 20 juta kunjungan wisman pada 2019 nanti, pemerintah harus bekerja ekstra keras. Sektor pariwisata termasuk yang rentan terhadap penurunan bila tak ada upaya serius. Selain menggarap destinasi wisata yang banyak menarik “wisatawan leisure”, magnet lain yang digarap untuk menarik wisatawan adalah event. Ini biasa disebut sebagai wisatawan “business trip”. Banyaknya perhelatan pameran adalah kuncinya. Pameran-pameran, baik skala nasional maupun internasional, kini makin banyak berlangsung di Indonesia. Bukan hanya pameran, tetapi juga pertemuan internasional hingga event-event lain seperti konser musik dan olahraga. Event memang memiliki magnet besar untuk mendatangkan wisatawan. Karena dengan event, pengunjung bisa mendapatkan daya tarik yang kuat. Event yang menarik serta kontinyu menjadi kunci untuk mendatangkan wisatawan. Hal ini menjadi garapan menarik bagi industri pariwisata terutama bidang MICE (meeting, incentive, convention, exhibition) di Indonesia. Memang tidak bisa dibedakan apakah business trip juga berlaku untuk kunjungan dalam rangka MICE. Sebab, dalam kartu imigrasi hanya ada pilihan tujuan kunjungan dalam rangka business trip. Namun apapun itu, kegiatan MICE adalah peluang besar untuk mendatangkan wisatawan. Apalagi, wisatawan MICE dikenal sangat royal. Wisatawan MICE memiliki spending money yang lebih besar dibandingkan wisa-

tawan konvensional lainnya. Pundi-pundi dari wisatawan MICE setidaknya akan ada dalam tiga jenis, yakni meeting room, transportasi, dan penginapan. Kunci menumbuhkan jumlah wisatawan MICE adalah dengan memperbanyak kegiatan-kegiatan MICE, semisal event, pameran, konvensi, dan lain-lainnya. Orang yang mengikuti suatu kegiatan pameran, event, atau konvensi, misalnya, pasti juga berwisata. Penyelenggara juga pasti membuat pre-event dan post event conference untuk melihat daya tarik wisata di sekitar lokasi. Potensi wisata MICE Tanah Air tercatat cukup besar. Indonesia memiliki venue yang banyak, tidak hanya di Jakarta dan Bali, tetapi juga berbagai kota lain. Seperti Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Makassar, dan Manado. Bahkan Indonesia berpotensi sangat besar untuk merajai wisata MICE di Asia Tenggara. Namun mengapa wisata MICE Indonesia masih tertinggal dibandingkan negara-negara tetangga, sebut saja Malaysia, Singapura, Thailand, dan Filipina. Dari sisi jumlah venue, negaranegara tersebut kalah dengan Indonesia. Namun mereka unggul dalam hal jumlah event yang digelar. Singapura, misalnya, data tahun lalu menyebutkan lebih dari 1000 event digelar di negara kota itu. Tiada hari tanpa aneka event di Singapura. Itulah yang menjadi magnet untuk menarik wisatawan. Agenda MICE mampu mendatangkan wisatawan hingga tujuh kali lipat lebih besar daripada wisata konvensional dalam sekali event. Menurut Menteri Pariwisata Arief Yahya, akan ada impact langsung dan tidak langsung dari sebuah event. Suatu event akan

dihitung nilainya secara keseluruhan penyelenggarannya dan dampak ikutannya. “Dan itu nilainya sangat tinggi. Saya yakin Indonesia bisa memenangkan culture industry ini. “Pertanian kita tetap kalah dengan negara tetangga. Industri susah menang dengan China,” jelasnya. Karena itulah, Menteri Arief Yahya pun menggenjot event-event dan perhelatanperhelatan. Tidak hanya di daerah-daerah yang selama ini sudah dikenal sebagai destinasi wisata, tetapi juga menyebar di berbagai daerah lain. Salah satu event akbar yang mampu menyedot jutaan pengunjung lokal maupun mancanegara adalah Jakarta Fair Kemayoran. Sejatinya ini adalah event pameran. Tetapi PT JIExpo sebagai penyelenggara telah mentranformasikan Jakarta Fair tidak sekedar sebuah pameran, namun juga sebagai tempat mencari hiburan dan rekreasi. Konsep Jakarta Fair yang memadukan pameran dengan hiburan dan rekreasi telah sukses membuat event itu menjadi magnet yang menyedot jutaan pengunjung selama pameran yang berlangsung lebih sebulan. Mereka datang dari berbagai kota di Tanah Air, bahkan juga dari mancanegara. Mereka ada yang datang untuk mengunjungi pameran alias untuk mencari aneka barang yang dipamerkan, dan ada yang datang untuk mencari hiburan atau rekreasi bersama keluarga. Walhasil, event yang dikemas sedemikian rupa mampu menjadi daya tarik wisatawan untuk datang. Kemenpar pun menempatkan event menjadi salah satu motor untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan. Dan ini pula yang dijadikan sebagai salah satu magnet untuk mencapai target jumlah kunjungan wisman sebanyak 20 juta turis pada 2019.

Maret 2018 I

I 27


Cover Story

Strategi Memajukan MICE Indonesia MICE menjadi salah satu wisata yang berpotensi di Indonesia, namun pengembangannya belum optimal. Padahal wisata Meeting, Incentive, Convention, Exhi­ bition (MICE) adalah wisata yang mahal.

M

enurut Dananjaya Axio­ ma, Pelaksana Harian Asisten Deputi Pengembangan Wisata Alam dan Buatan Kementerian Pariwisata, wisatawan mancanegara (wisman) MICE rata-rata mengeluarkan biaya hingga 5-7 kali lipat lebih besar dibandingkan dengan wisatawan leisure. Rata-rata wisatawan leisure menghabiskan biaya hingga US$1.000 atau sekitar Rp13 juta, sedangkan wisatawan MICE bisa menghabiskan biaya hingga US$5.000 dollar atau sekitar Rp67 juta dalam satu kali perjalanan. Meski menjadi wisata yang menguntungkan, namun pemerintah belum optimal dalam mendorong kemajuan MICE di Indonesia. Menurut Dananjaya, pemerintah le­bih mengunggulkan wisata leisure diban­ dingkan MICE. “Sepuluh destinasi prioritas yang dicanangkan pemerintah itu semua wisata leisure, dan saat ini saya hanya didukung dana Rp125 juta dari pemerintah untuk pengembangan MICE di Indonesia,” ujarnya saat ditemui di Jakarta pada 14 Februari. Oleh karena itu, dia dan timnya sedang mengusulkan lahirnya Tim Percepatan

28 I

I Maret 2018

Pengembangan Wisata MICE yang diharapkan bisa memajukan MICE nasional. Dananjaya mengusulkan dana hingga Rp12 miliar untuk biaya promosi MICE dan mendorong kemajuan MICE di Indonesia. Tim percepatan ini juga yang akan mendorong tercapainya target 2 juta kunjungan wisatawan MICE ke Indonesia tahun 2019. Hingga akhir tahun 2017 wisatawan MICE yang berkunjung ke Indonesia mencapai 695 ribu wisatawan, “Tahun ini target kunjungan wisatawan MICE 1,2 juta, mungkin akan tercapai dengan adanya Asian Games. Namun setelah event tersebut berakhir, PR kita tetap sama. Karena itu perlu ada gebrakan untuk memajukan MICE nasional,” katanya. Ke depannya pemerintah akan lebih berfokus untuk melakukan promosi MICE Indonesia lewat bursa wisata dunia seperti IMEX Frankfrut hingga IT&CM Asia. “Selain promosi wisata di negara-negara lain, pemerintah juga berusaha merangkul daerah-daerah yang berpotensi MICE. Tahun lalu pemerintah telah membuat MoU dengan daerah-daerah yang memiliki potensi MICE seperti Joglosemar (Yogyakarta, Solo, Semarang). Meski 16 desti-


Maret 2018 I

I 29


Cover Story

Dananjaya Axio­ma

di Indonesia, dan Pasar Malam Festival yang menjajakan berbagai makanan “kekinian” dengan cita rasa tinggi. Pasar Malam Festival ini juga didesain sangat menarik dan meriah. Tak heran di setiap sisinya selalu ada pengunjung yang berswa foto untuk membagikan momennya ke media sosial.

nasi MICE telah diperkenalkan pemerintah, hingga kini baru ada sekitar tujuh destinasi MICE yang diperkuat, karena potensinya cukup besar. Tujuh destinasi tersebut adalah Jakarta, Bali, Bandung, Yogyakarta, Solo, Semarang, dan Surabaya. “Ketujuh daerah tersebut memiliki karakteristik MICE yang berbeda, di Bali lebih unggul incentive sementara Jakarta unggul dengan exhibition-nya,” ujar Dananjaya. Ke depan Dananjaya berharap pemerintah bisa lebih mendukung kegiatan MICE di Indonesia dengan melahirkan Tim Percepat­ an Pengembangan Wisata MICE yang diusulkan. “Pertumbuhan ekonomi di Indonesia kedepan diprediksi akan semakin baik, dan ini akan mendorong kemajuan MICE nasional, karen itu perlu ada gebrakan untuk memajukan MICE di Indonesia,” jelasnya. Jakarta Fair Kemayoran Jadi Destinasi Liburan Salah satu event akbar terbesar di Indonesia yang menjadi magnet wisatawan un-

30 I

I Maret 2018

tuk datang berkunjung adalah Jakarta Fair Kemayoran (JFK). Pameran ini adalah pa­ meran akbar yang diadakan setiap tahun sebagai sarana wisata belanja dan hiburan. JFK menjadi pameran terbesar, terlama, dan terlengkap se-Asia Tenggara yang memadukan konsep belanja dan hiburan. Para pengunjung tidak hanya dapat berbelanja berbagai kebutuhan namun juga rekreasi keluarga. Jakarta Fair selalu menghadir­ kan berbagai hiburan yang spektakuler mulai dari konser musik musisi papan atas Indonesia selama pameran berlangsung, wahana-wahana menarik yang sangat menghibur, hingga pesta kembang api yang sangat meriah. Pada penyelenggaraan JFK yang memasuki tahun ke-50 tahun lalu, pameran ini menghadirkan berbagai wahana menarik untuk rekreasi keluarga. Ada kawasan Kuliner Nusantara yang dapat menjadi tempat bagi para pengunjung dalam mencicipi beragam kuliner khas dari daerah-daerah

Selain banyak menghadirkan wahana yang menarik untuk rekreasi keluarga, JFK juga menjadi pameran yang sangat lengkap dalam menyediakan berbagai kebutuhan mulai dari perlengkapan rumah tangga, barang elektronik, gadget, pakaian, otomotif, furnitur, hingga barang-barang unik dari daerah-daerah di Indonesia. JFK memang menarik untuk dikunjungi. Tak heran jika pameran ini tahun lalu berhasil dikunjungi 6 juta pengunjung dengan nilai transaksi mencapai Rp6,8 triliun. Seperti tahun lalu, tahun ini penyelenggaraan JFK juga berbarengan dengan datangnya bulan Ramadhan dan hari Lebaran. Karena itu JFK menyediakan berbagai kebutuhan puasa dan Lebaran yang lengkap dan fasilitas beribadah di setiap hall yang bisa dimanfaatkan para pengunjung. Tidak hanya meriah, namun juga bertabur hadiah. Tahun lalu JFK membagikan grand prize 5 mobil, 50 motor, hingga ribuan hadiah menarik lainnya kepada para pengunjung, tahun ini JFK akan kembali membagikan hadiah-hadiah menarik bagi para pengunungnya. Nantikan kemeriahan Jakarta Fair 2018 tanggal 24 Mei- 1 Juli 2018 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran. (Angghi)


Jurus jadikan Event sebagai Destinasi Wisata Tahun 2019 semakin mendekat. Pada tahun tersebut, pemerintah pun telah menetapkan target terhadap kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) bisa me­ nyentuh angka 20 juta pengunjung. Target pengunjung ini memang tergolong besar, mengingat jumlah kun­ jungan wisman pada tahun 2017 lalu hanya mencapai 14 juta pengunjung. Meski begitu, jumlah ini pun telah menunjukan progres yang psoitif jika kembali diban­ dingkan dengan tahun 2016 lalu yang hanya mencapai 11,5 juta pengunjung.

U

ntuk mendapatkan angka 20 juta pengunjung di tahun 2019 memang bukanlah hal yang mustahil, jika sejumlah pihak bersinergi untuk dapat mewujudkannya. Kini, Indonesia tidak bisa lagi hanya berharap pada kunjungan wisata biasa saja, melainkan agar memanfaatkan segmen MICE yang belum terjamah seutuhnya. Terutama dalam mengoptimalkan event-event nasional agar bisa menjadi sebuah alternatif wisata. Meski begitu, banyak pihak pun kini mulai menyadari pentingnya untuk menggenjot

Maret 2018 I

I 31


Cover Story

sektor MICE guna meningkatkan kunjungan wisatawan. Berbagai daerah pun kini mulai berlomba-lomba untuk menghelat berbagai event hingga festival kebudayaan yang kini dinilai bisa menjadi alternatif wisata yang menarik dikunjungi oleh wisman. Satu di antara beberapa daerah yang telah secara resmi akan menggelar event festival pada tahun 2018 ini adalah Kabupaten Samosir, Sumatera Utara. Di sana telah disiapkan sebanyak 12 event untuk sepanjang tahun ini, yang tiga diantaranya adalah event yang bertaraf internasional.

32 I

I Maret 2018

Event-event tersebut pun diantaranya terdiri dari festival musik, budaya hingga sport tourism. Tak hanya Samosir, beberapa daerah lainnya yang bisa dijadikan contoh adalah Kepulauan Riau. Untuk dapat menggenjot kunjungan wisatawan, Riau pun telah bersiap untuk menyelenggarakan sebanyak 64 event Pariwisata, yang tiga diantara­ nya masuk ke dalam event bertaraf internasional dan masuk ke dalam 100 event utama Wonderful Indonesia 2018. Salah satu event andalannya yang dimiliki Riau

untuk tahun ini adalah Batam International Culture Festival. Di sisi lain dari wilayah Jember, Jawa Timur, Jember Fashion Carnaval (JFC) yang keberadaannya kini telah diakui oleh dunia juga akan kembali menyelenggarakan event tahunannya tersebut. Pada 2018 ini, memasuki tahun penyelenggaraannya yang ke-17, JFC telah bersiap dengan tema “Asia Light�. Keberadaan JFC sebagai karnaval busana pun, tidak hanya menjadikan ajang ini se-


Jakarta Fair Kemayoran adalah salah satu contoh ideal event pameran yang dibungkus dengan beragam jenis hiburan. Mulai dari konser musik hingga berbagai atraksi untuk berbagai kalangan usia. bagai showcase beragam busana kebuda足 yaan Indonesia, melainkan juga dapat memberikan alternatif hiburan kepada para wisatawan yang datang ke Jember. Event yang kerap dihelat di jalanan utama Kota Jember ini juga terbukti selalu berhasil untuk mencuri ribuan penonton, yang sebagian diantaranya adalah wisman.

Sementara itu, untuk di Ibukota DKI Jakarta, salah satu event langganan yang telah menjadi andalan dari tahun ke tahun adalah Jakarta Fair Kemayoran 2018. Event ini terbilang sebagai salah satu contoh ideal yang dapat menggabungkan event pameran yang dibungkus dengan beragam jenis hiburan. Mulai dari konser

musik hingga berbagai atraksi untuk ber足 bagai kalangan usia. Event Jakarta Fair Kemayoran 2018 ini termasuk ke dalam 100 event andalan Wonderful Indonesia 2018. Event ini memang memiliki daya tariknya sen足diri. Bagaimana tidak, jika pada penye足 lenggaraan tahun lalu saja Jakarta Fair Kemayoran mampu menarik pengunjung hingga enam juta pengunjung.Untuk tahun ini, Jakarta Fair kembali akan berlangsung pada bulan Mei mendatang selama 39 hari, tepatnya pada 24 Mei hingga 1 Juli mendatang. (Tyo Wibowo)

Maret 2018 I

I 33


LEISURE

Jelajah Wisata Kotawaringin Barat Pangkalan Bun merupakan ibu kota dari Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Kota yang terkenal dengan slogannya ‘Kota Manis’, yang berarti Minat, Aman, Nikmat, Indah dan Segar, ini ternyata banyak menyimpan potensi wisata yang cukup indah dan endemik.

34 I

I Maret 2018


Maret 2018 I

I 35


LEISURE

U

nsur 3A (Atraksi, Amenitas, dan Aksesibilitas) yang menjadi modal utama dalam pengembangan pariwisata suatu daerah, sudah dimili­ ki kabupaten yang memiliki luas wilayah 10.759 km² ini.

“Setelah pertanian dan infrastruktur, pariwisata kami jadikan sebagai leading sector, Taman Nasional Tanjung Puting, menjadi modal awal yang sangat besar dan telah menjadi ikon dunia. Wisatawan asing dari belahan dunia banyak yang berkunjung ke sana. Kita pun menciptakan destinasi lain untuk memecahkan konsentrasi agar tidak terfokus ke Tanjung Puting,” Jelas Bupati Kotawaringin Barat, Nurhidayah, Bupati Perempuan Pertama di Kalimantan Te­ ngah kepada wartawan yang tergabung

36 I

I Maret 2018

dalam Forum Wartawan Pariwisata (Forwarpar) saat diterima di kediamannya, Sabtu (17/2/2018). Pemkab Kotawaringin Barat memutuskan pariwisata sebagai perio­ritas utama pembangunan daerah­nya yang diteguh­kan dalam bentuk perintah agar pembangunan infrastruktur mengarah kepada pengembangan dan kemajuan pariwisata. Taman Nasional Tanjung Puting TNTP adalah surga bagi sebagian spesies hewan-hewan unik. Taman Nasional yang memiliki luas keseluruhan 415.040 ha ini pada awalnya merupakan cagar alam dan suaka margasatwa yang ditetapkan oleh Pemerintah Hindia Belanda pada tahun 1937. Kemudian ditunjuk menjadi sebagai Taman Nasional berdasarkan

SK Menteri Kehutanan No. 687/KptsII/1996 tanggal 25 Oktober 1996. Spesies yang paling terkenal yang membuat Taman Nasional ini tersohor adalah Orang Utan (Pongo Pygmaeus). Taman ini juga terkenal dengan populasi monyet proboscis atau Bekantan (Nasalis Larvatus), seekor monyet besar yang diseluruh dunia hanya dapat ditemukan di Kalimatan. Primata lain yang ditemukan ditaman ini termasuk Agile Gibbon (Hylobates Agilis), monyet pemakan daun merah atau langur marun (Presbytis Rubicunda), langur silver (Presbytis Cristata), monyet pemakan kepiting atau makaw ekor panjang (Macaca Fascicularis)dan makaw ekor babi (Macaca Nemestriana). Agro Wisata Desa Kumpai Batu Atas Beberapa upaya ke depannya, antara lain


Potensi alam yang sedang dipoles untuk dijadikan pintu gerbang ekonomi. Setelah akses pelabuhan laut, pelabuhan udara, dan infratruktur akses lainnya. Desa Kumpai Batu Atas yang sedang dalam persiapan sebagai destinasi agrowisata kota wari­ ngin barat dengan kebun kopi jenis liberica nya. Jenis Kopi yang hanya bisa tumbuh subur di dua daerah, Kalimantan dan Jambi. Dengan jarak 17 km dengan waktu tempuh20 menit dari Kota Pangkalan Bun, Desa Kumpai Batu Atas banyak menyaji­ kan wisata budaya, seperti Reog Ponorogo, kuliner nasi tiwul, rengginan krupuk opak, kelengkeng dan kebun jeruk.

Kuta­ringin yang dikenal dengan nama Kerajaan Istana Kuning.

sama seperti bangunan tradisional di Kalimantan Tengah (Kalteng) lainnya.

Kerajaan Istana Kuning didirikan oleh pa­ ngeran ke-9,Imanudin, yang menjabat pada tahun 1811-1841. Istana Kuning adalah istana kedua yang dibangun. Istana pertama adalah Istana Al Mursari yang terdapat di Kotawaringin Lama.

Rumah yang dahulunya ditempati oleh dua putri Pangeran Ratu Anum Kesumayuda, yakni Ratu Kuning (Ratu Adipati Mangkubumi) dan Ratu Intan (Ratu Prabu), sekarangini telah diserahkan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalteng dan dijadikan cagar budaya.

Kerajaan Kutaringin ( Istana Kuning) Beberapa peninggalan Kerajaan Kutari­ngin pun dikemas menjadi destinasi wisata sejarah. Salah satunya adalah Kerajaan Islam

Istana Mangkubumi Ada pula Istana Mangkubumi, Istana Pangeran Adipati Mangkubumi yang terletak di Jalan Paku Negara Pangkalan Bun, ini

Istana berbentuk rumah panggung yang dibangun seluruhnya dari kayu ini pernah terbakar pada tahun 1986. Pemugaran baru dilakukan pada 2000 namun tentu bangunannya sudah tidak sama seperti dulu.

Hingga saat ini sudah ada 32 event festival yang tersebar di beberapa destinasi yang telah disiapkan untuk dijadikan agenda tahunan pariwisata Kota Waringin Barat, mendampingi Taman Nasional Tanjung Puting (obyek wisata alam sebagai habitat orang utan) yang sudah menjadi ikon pariwisata Kota Waringin Barat dan Kalimantan Tengah. (Oeday Abdullah)

Maret 2018 I

I 37


HOTEL

Swiss-Belhotel Mangga Besar

Hotel Nyaman untuk Bisnis dan Liburan Lokasi hotel yang strategis memang menjadi salah satu faktor penting yang kerap dijadikan acuan bagi para pelancong untuk menentukan tempat menginap.

S

elain harus dekat dengan lokasi bisnis, biasanya hotel ini juga dekat dengan berbagai kawasan hiburan. Keunggulan inilah yang dimiliki oleh salah satu hotel internasional bintang empat di Jakarta, Swiss-Belhotel Mangga Besar.

Hotel ini terbilang memiliki lokasi yang cukup ideal. Untuk urusan kawasan hiburan, hotel ini memiliki jarak yang dekat dengan pusat atraksi Ancol. Sedangkan untuk urusan bisnis, hotel ini juga dekat dengan Jakarta International Expo, di mana berbagai agenda MICE kerap dihelat di sana. Dengan begitu, hotel ini pun dapat memenuhi kebutuhan para tamunya, dengan memberikan kemudahan akses untuk keperluan bisnis maupun hiburan. Untuk urusan fasilitas menginap, Swiss-

38 I

I Maret 2018

Belhotel sendiri memiliki sebanyak 246 kamar yang telah dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas modern. Adapun kamar-kamar tersebut terbagi ke dalam beberapa kelas, yaitu di antaranya tipe Deluxe Room, Grand Deluxe, Superior Deluxe. Sedangkan untuk kamar-kamar yang lebih luas, para tamu pun bisa memilih beberapa tipe lainnya seperti Junior Suite, Family Suite, Honeymoon Suite hingga Presidential Suite. Di mulai dari tipe kamar Deluxe Room, kamar tipe ini sudah tergolong cukup luas dengan 32-34 sqm. Disusul dengan tipe Grand Deluxe yang memiliki luas hingga 3740 sqm. Sementara itu, Presidential Suite sebagai kamar yang paling besar di hotel ini memiliki luas yaitu sebesar 110 sqm, yang


Maret 2018 I

I 39


HOTEL

di sini adalah hidangan steak-nya yang memiliki tekstur yang juicy, dengan harga yang relatif terjangkau. Satu restoran lainnya yang tak kalah menarik adalah Swiss CafĂŠ Restaurant. Dengan menggunakan konsep open-kitchen, restoran ini pun menawarkan hidangan multi-cuisine dari berbagai benua. Mulai dari hidangan khas Tiongkok, Asia dan hidangan-hidangan internasional lainnya. Tak hanya berhenti di sana, sebagai hotel bintang empat, Swiss-Belhotel Mangga Besar pun juga dilengkapi dengan fasilitasfasilitas utama lainnya. Beberapa diantaranya seperti Fitness Center, Spa & Massage, hingga Indoor Swimming Pool. sudah dilengkap dengan fasiitas bathtub, jacuzzi, serta living room yang terpisah serta meja makan untuk enam orang. Sementara itu, untuk urusan santap-menyantap, Swiss-Belhotel Mangga Besar pun memiliki setidaknya dua restoran yang

40 I

I Maret 2018

sudah mashyur dan menjadi kebanggaan bagi hotel ini. Restoran yang pertama adalah Joe’s Grill yang berlokasi di area lobby hotel. Restoran ini mencoba memberikan para pengunjung sensasi hidangan kelas satu, khususnya untuk hidangan panggang. Salah satu yang paling terkenal

Hotel ini juga semakin lengkap untuk keperluan bisnis, karena memiliki fasilitas berupa dua ballroom yang dapat menampung sebanyak dua ribu pengunjung. Sementara itu, untuk keperluan meeting dengan skala yang lebih kecil, hotel ini juga dilengkapi dengan sebanyak 14 meeting room. (Tyo Wibowo)


Maret 2018 I

I 41


RESTO

Sleeping Forest Restaurant

Restoran Hidden World ala Kota Kembang Kota Bandung sepertinya tidak pernah kehabisan restoran yang menyuguhkan berbagai konsep dan ambience yang unik. Salah satunya adalah restoran Sleeping Forest yang terkenal dengan julukan Hidden World-nya.

S

esuai dengan namanya, Sleeping Forest mencoba menawarkan sensasi bersantap layak­ nya berada di sebuah hutan tropis rindang yang berada di wilayah terpencil. Berlokasi di Jalan RE Martadinata, tampak depan restoran ini hanyalah seperti sebuah rumah dinas kuno peninggalan jaman Belanda. Hal inilah yang membuat restoran ini dijuluki sebagai Hidden World, karena para pengunjung akan dibuat kagum dengan perubahan drastis dari suasana tempatnya. Dari hanya sebuah rumah kuno pada halaman depannya, menjadi sebuah hutan tropis kecil pada bagian dalam restorannya. Restoran ini pada dasarnya dibangun de­ ngan cerita dua tokoh imajinatif yaitu Nielle

42 I

I Maret 2018


Palandam dan chef Ping La Rau dan dibuat layaknya restoran yang berada di negeri dongeng. Tak hanya itu, untuk dapat mendukung konsep tersebut, para waitersyang bertugas di restoran ini pun juga menggunakan dandanan seperti tokoh-tokoh di negeri dongeng. Dari segi makanannya sendiri, menunya didominasi dengan hidangan-hidangan asal Western. Selain itu, sisanya restoran ini juga memiliki beberapa menu lainnya seperti hidangan nusantara dan juga Asia. Hanya saja, beberapa menu ini juga dihidangkan dengan konsep unik ala Sleeping Forest. Untuk hidangan utamanya, restoran ini memiliki tiga kategori yang bisa dipilih oleh pengunjung. Pertama ada kategori dari tokoh Nielle’s Main, dengan salah satu hi-

dangan yang paling menjadi favorit adalah Forestier Shikken. Hidangan dengan nama yang unik ini adalah sebuah dada ayam yang berisikan bayam, yang disirami de­ ngan saus jamur. Makanan ini pun kemudian disajikan dengan potato wedges sebagai pendamping. Selain itu, di kategori makanan lainnya yaitu tokohPing’s Main. Beberapa hidangan di kategori ini menyajikan beberapa hidangan nusantara seperti Indonesian Oxtail atau sop buntut dan juga Nasi Campur Bali yang ternyata menjadi salah satu hidangan favorit pengunjung di restoran ini. Terakhir ada kategori Champ of the Chomp yang berisikan hidangan-hidangan favorit dari tokoh Nielle dan Ping. Salah satu hidangannya yaitu adalah Tender Cruster

yang terdiri dari daging sapi, crust, pesto, keju mozarella dan disajikan dengan mash potato. Jika telah tiba saatnya makanan pencuci mulut, beberapa hidangan ini juga tidak bisa dilewatkan begitu saja. Restoran ini memili setidaknya lima menu dessert andalan. Adapun kelima diantaranya seperti Berries Pannacota, Forest Sorbet, Crumble Cheesecake, Chocolate Tartlet, dan Mille Crepes. Setiap bulannya, restoran Sleeping Forest juga tidka ketinggalan untuk mengadakan beberapa event untuk menghibur para pengunjungnya. Salah satu event diantaranya seperti mengadakan live music dengan berbagai tema musik tertentu. (Tyo Wibowo)

Maret 2018 I

I 43


IN FOCUS

Anugerah Imlek di Tahun ‘Anjing Tanah’

S

udah menjadi kepercayaan masyarakat Tionghoa bahwa hujan menjelang Tahun Baru Imlek akan membawa keberuntungan dan berkah yang terus mengalir sepanjang tahun.

Sejarah Imlek sendiri bermula pada perayaan para petani di daratan Tiongkok yang bersyukur dengan hasil panen mereka. Inilah yang membuat Imlek fokus pada makanan dan selebrasi atas anugerah yang melimpah ruah. Tujuannya hanya satu, yaitu sebagai ungkapan rasa syukur atas rezeki yang telah diberikan tahun lalu, dan meminta rezeki untuk tahun berikutnya.

44 I

I Maret 2018


Maret 2018 I

I 45


IN FOCUS

Tahun 2018 (tahun 2569 Imlek) adalah Tahun Anjing Tanah (Brown Earth Dog). Anjing sendiri merupakan zodiak China yang ke-11. Shio China memiliki siklus 12 tahun dan mereka yang lahir di tahun 1958, 1970, 1982, 1994, 2006 dan 2018 memiliki shio Anjing.

46 I

I Maret 2018


Menurut astrologi China, shio merepresentasikan banyak hal mengenai pribadi Anda. Mereka yang lahir pada tahun Anjing Tanah adalah pribadi yang komunikatif, serius dan bertanggung jawab dalam pekerjaan mereka. Tak hanya itu, orang dengan shio Anjing juga dianggap sebagai pribadi yang jujur dan loyal. Mereka adalah teman paling setia dan partner yang paling bisa diandalkan.

Sinchai, merupakan perayaan tradisi yang berisi harapan dan doa atas rezeki, kesehatan, kebahagiaan, kesuksesan hingga kemakmuran. Dibunyikannya lonceng, petasan, pesta kembang api, pertunjukan tarian barongsai dan tak ketinggalan pembagian angpao, menjadi bagian dari selebrasi perayaan Imlek.

Maret 2018 I

I 47


IN FOCUS

Angpau sendiri jika diterjemahkan berarti amplop merah. Warna merah dipilih dipercaya mampu menangkal pengaruh jahat. Amplop yang digunakan umumnya bertuliskan aksara-aksara keberuntungan dalam bahasa China dan diberikan oleh orang yang lebih tua kepada saudara yang belum menikah atau kepada yang dituakan. Untuk yang memberikan, angpau menjadi simbol berbagi rezeki. Sedangkan untuk yang menerima, angpau adalah pembawa kebahagiaan untuk tahun berikutnya.

48 I

I Maret 2018


Jadi jangan heran masyarakat Tionghoa dalam perayaan imlekidentik dengan warna merah dan warna cerah karna dalam tradisi masyarakat tionghoawarna tersebut melambangkan kebahagiaan. (Oeday Abdullah)

Maret 2018 I

I 49


ART & CULTURE

Metamorfosis Yoes Rizal dalam ‘Pop–up/Meletup’ SEBANYAK 25 lukisan abstrak itu bisa didefinisikan seba­ gai “suara” yang lantang karena dianggap atau disangka oleh lingkungan sebagai pikiran.

P

ikiran yang dipresentasikan oleh garis, warna, dan noda yang selalu bertabrakan se­ perti halnya refleksi getaran suara pada ruang dan pada momen itu juga tanpa memedulikan sekitarnya tetap berjalan dan hanya melihat ke depan. Galeri Nasional Indonesia bekerja sama dengan Yoes Rizal Studio menggelar sebuah painting exhibition karya Yoes Rizal bertajuk “pop–up/meletup”. Digelar di Gedung D Galeri Nasional Indonesia, pameran lukisan abstrak ini ini berlangsung hingga 9 Februari 2018 hingga 22 Februari 2018. Mahmud Dzafce sebagai kurator dalam pameran tunggal dari seniman kelahiran Palembang, 24 April 1956 ini meng­ ungkapkan, karya-karya Yoes Rizal kali ini dapat ditangkap sebagai pertemuan tanpa putus dengan diri membawa pada kedekatan asal jati serta fitrah jati yang ia ekspresikan dengan gerakannya yang matang. Karya-karyanya adalah waltz/ta­ rian warna: oranye, kuning, oker, dan biru

50 I

I Maret 2018

yang dijahit-ditarik dengan garis gelapnya ke dasar di mana simbol tanda noda tanpa makna bercampur sebagai tanda-tanda alam bawah sadar. “Hingga saat ini lukisan Yoes terusmenerus terjalin dengan kenangan se­ bagai simbol mekar/blossom -mengabarkan musim semi segera datang— yang ditunjukkannya secara konsisten dengan hubungan antara lembab-kering dan di­ ngin-panas,” papar Mahmud Dzafce yang juga kritikus seni rupa lulusan magister graphic design University of Prishtina, Kosovo. Beberapa lukisan banyak menyisakan ruang kosong namun tidak menjadikan lukisan terasa hampa. Malah membuat lukisan terlihat harmonis sebagai perpaduan ruang yang penuh dengan garis, bentuk dengan ruang kosong sehingga membuat nyaman mata yang melihat. Karya-karya Yoes Rizal dalam pameran kali ini benar-benar sangat abstrak. Bentuk


Maret 2018 I

I 51


ART & CULTURE

atau objek dalam lukisan bukanlah fokus utama, melainkan jiwa yang tertuang di atas kanvas itu sendiri. Namun, Lukisanlukisan karya Yoes Rizal adalah komunikasi dengan warna yang konstan tanpa putus. Dalam setiap situasi lukisan-lukisan itu berkomunikasi dengan kenangan masa lalu serta kenangan masa yang akan datang. Pameran karya-karyanya ini adalah “catatan” dari obyek-obyek yang berhubungan dengan diri sang seniman dan senimannya mendefinisikannya sebagai setetes air atau sebutir debu. Sebagaimana seniman lainnya, Yoes Rizal mengalami proses metamorfosis dalam berkarya. Dia berangkat dari jalur realis­ me, kemudian ke figuratif hingga terakhir dia asyik di jalur ekspresionisme-abstrak. Ekspresionisme bagi Yoes merupakan

52 I

I Maret 2018

Tua-tua keladi, makin tua makin jadi. Papatah itulah yang kini ditampilkan Yoes Rizal dalam menjalani karier dan hidupnya kecenderungannya untuk mendistorsi kenyataan dengan efek-efek emosional. Kebebasan distorsi bentuk dan warna untuk melahirkan emosi ataupun sensasi dari dalam yang biasanya dihubungkan dengan kekerasan atau tragedi. Ada kecenderungan dari Yoes untuk pembebasan diri (individualisasi) dalam berekspresi dan ­ lebih “liar”. Tua-tua keladi, makin tua makin jadi. Papatah itulah yang kini ditampilkan Yoes Rizal dalam menjalani karier dan hidupnya. Ba­ nyak Penghargaan yang dia raih, di anta-

ranya Certificate from Paris American Academy (1984), Certificate of Recognition from Philip Morris Asia Limited (1999), Freeman Foundation Award, artist Resident at Vermont Studio Center (2000), dan Asian Artist Honorable Mention Grant, The Freeman Foundation (2001). Hingga di usia kepala enam Yoes Rizal, se­ niman generasi kontemporer lulusan Jurusan Seni Rupa Institut Teknologi Bandung (ITB) yang pernah berpameran di Red Mills Gallery, Vermont (2000); Pi Gallery, Kansas City (2006); dan Side Street Gallery, North Carolina (2007) ini masih konsisten dalam berkarya. “Ini kan sangat luar biasa dan tentunya menjadi motivasi para ge­ nerasi muda untuk banyak berkarya,” kata Wakil Ketua DPR Fadli Zon yang berke­ sempatan hadir di acara pameran tunggal lukisan karya Yoes Rizal. (Oeday Abdullah)


Maret 2018 I

I 53


VENUE Thamrin Nine Ballroom

Venue Megah di Jantung Ibukota

Berbagai macam jenis venue yang dapat menampung ribuan tamu mungkin dengan mudahnya ditemukan di Jakarta. Namun, untuk menemukan venue dengan gaya yang modern nan megah, yang juga dapat menampung hingga ribuan tamu maka Thamrin Nine Ballroom adalah salah satu yang patut diperhitungan.

T

54 I

ak tanggung-tanggung, Thamrin Nine Ballroom memiliki luas area yang cukup besar yaitu sekitar 1800 persegi, yang dapat menampung hingga 2.500 tamu. Adapun venue ini juga memiliki ruang fungsi utama yang terbagi menjadi empat ruangan terpisah, yaitu ruangan Gold, Bronze, Copper dan Brass.

Sementara itu, untuk pilihan ruangan yang lebih kecil maka Copper dan Brass pun bisa menjadi pilihan. Untuk konfigurasi coktail, Copper bisa menampung hingga 200 tamu, sedangkan Brass sudah bisa menampung sebanyak 240 tamu. Sedang­ kan untuk round table, ruangan Copper bisa menampung sebanyak 60 tamu, sedangkan Brass bisa menampung hingga seba­nyak 80 tamu.

Untuk ruangan Gold misalnya, tempat ini bisa menampung hingga 600 tamu untuk konfigurasi cocktail dan sebanyak 200 tamu untuk round table. Sedangkan, tak jauh berbeda dengan Bronze, ruangan ini pun bisa menampung 550 tamu untuk konfigurasi cocktail dan sebanyak 160 tamu untukround table.

Selain memiliki ukuran yang berbedabeda, keempat ruangan ini juga memiliki gaya dan keunikannya masing-masing. Tak hanya itu, keunggulan lainnya yang dimiliki oleh Thamrin Nine Ballroom salah satunya adalah berupa area pra-fungsi yang memiliki luas 800 meter persegi, dan balkon besar yang menghadap ke arah ballroom

I Maret 2018


utama serta dua ruang VIP tambahan de­ ngan nama Ivory dan Nickel. Dibangun sejak tahun 2010 lalu, Thamrin Nine Ballroom terbilang sebagai salah satu venue dengan fasilitas megah yang terletak di jantung Ibukota Jakarta. Kemewahan venue ini pun bisa dilangsung dirasakan bahkan sejak pertama kali menginjakan kaki di sana. Aksen langit-langit emas yang cukup menonjol pun berhasil membawakan kesan kemewahan tersebut. Di tambah lagi dengan pattern-pattern berpola yang bisa dilihat di dinding menambah kesan estetis. Untuk fasilitasnya sendiri, Thamrin Nine Ballroom pun telah dilengkapi dengan sejumlah meja bergaya IBM dan juga mejameja bundar berdiamter 180cm, yang bisa disesuaikan dengan beragam kebutuhan. Di tambah lagi dengan sejumlah proyektor dengan resolusi tinggi, mikrofon nirkabel hingga akses internet, sebagaimana yang ditawakan oleh venue-venue di kelasnya. Dalam pelaksanaannya, venue ini pun tergolong serba guna. Hal ini karena berbagai pertemuan tahunan, seminar, konfrensi hingga pameran kerap dihelat di sini. Meski begitu, tak menutup juga beberapa kegiatan private seperti pesta pernikahan hingga pesta ulang tahun juga bisa dilaksanakan di area ini. (Tyo Wibowo)

Maret 2018 I

I 55


PROFILE Drummer Rama Moektio, Direktur Kayana Delapan

Kini Bekerja di Balik Layar Baru-baru ini jagat musik Indonesia dibuat heboh dengan kembalinya band papan atas Indonesia yang kini bernama Padi Reborn. Setelah 7 tahun vakum dari dunia permusikan, mereka pun akhirnya kembali dan menggelar konser ekslusif yang dihelat di Jakarta dan Surabaya.

K

onser yang terbilang sukses ini pun tidak terlepas dari kinerja promotornya, Kayana Delapan, yang digawangi oleh Rama Moektio, seorang drummer yang dulu aktif bersama Ada Band. Rama Moektio, putra dari salah satu le­ genda musik Indonesia Yaya Moektio, kini sedang menikmati kehidupannya menjalankan Kayana Delapan yang baru berusia satu tahun. Menjalankan bisnis promotor ternyata adalah salah satu cita-citanya yang baru diwujudkannya. Padahal, keingin­ annya ini bahkan sudah sempat terlintas sejak tahun 2001 silam.Tepatnya kala dirinya ikut ikut menjadi pengisi di konser Krisdayanti di tahun tersebut. “Waktu tahun itu konser yang khusus artis lokal, Krisdayanti, tuh baru pertama kali yang dibikin semegah itu. Sejak saat itu selalu ada tuh dipikiran gue. Pengen deh gue bikin (konser) yang seperti ini,” tuturnya. Sejak pertama kali terjun ke dunia musik, Rama memang sudah sangat senang dengan dunia show director. Dirinya begitu tertarik dan tertantang untuk membuat suatu konser menjadi lebih menarik. Menciptakan konser yang membuat para penontonnya mendapatkan ‘sesuatu’ usai menonton setiap pertunjukan. “Kita harus bikin karakteristik, untuk bikin satu konser yang ketika mereka datang, mereka akan nikmatin visual sama audio­ nya. Sebuah konser yang kalau pulang dari

56 I

I Maret 2018

lo harus berada di belakang drum dan saat lo harus melihat apa yang telah lo createdan akhirnya kejadian,” tambahnya. Meskipun dirinya baru menjalankan Kaya­ na Delapan selama satu tahun ke belakang, dirinya bahkan kini sudah mempunyai mimpi besar dan cita-cita yangakan dilakukannya bersama Kayana Delapan. Salah satu mimpinya adalah dengan mengkolaborasikan artis internasional dan artis lokal dan berpikir kreatif bagaimana hal itu pun bisa terwujud. Tak hanya itu, Rama pun memiliki satu impian lainnya yaitu dengan menciptakan festival bertaraf internasional di Indonesia yang akan menjadi tujuan para penikmat musik dari mancanegara. Adapun yang menjadi inspirasinya ini adalah Festival Coachella yang rutin dilaksanakan di Amerika Serikat. “Karena kalau kita cuma bikin local heroesatau kita datangi yang dari luar, ya itu sih udah ada. Tapi itu sebenarnya memang balik lagi ke artis internasionalnya sendiri sih. Cuma ya itu impian gue, bagaimana kita bikin kreatifitasnya itu yang gue pe­ ngen banget,” tutur Rama.

sana tuh kita mendapatkan sesuatu. Meskipun ya sambil belajar sih,” tambahnya. Percaya tidak percaya, Kayana Delapan yang baru berusia seumur jagung pun telah berhasil menghelat konser sebesar Padi Reborn yang sempat menjadi perbicangan banyak orang. Konser Padi Reborn sendiri ternyata adalah konser pertama bagi Rama Meoktio dan rekannya di Kayana Delapan. Antusias yang yang ditunjukan para pecinta musik untuk konser ini pun diakuinya di luar dari ekspektasi dirinya. Rama pun mengakui mendapatkan sensasi yang berbeda ketika menjadi drummer dan ketika terjun ke dunia promotor. Menurutnya ada rasa puas yang berbeda yang dirasakan oleh dirinya. Selain itu, ada juga rasa ketagihan yang membuat Rama akhirnya berpikir untuk menciptkan konser-konser yang selanjutnya. “Sebelumnya gue kan tidak pernah bikin yang seperti gitu. Tapi gue pernah jadi pelakunya. Nah rasanya tuh beda aja sata

Akhir-akhir ini, tidak bisa dipungkiri bahwa persaingan promotor-promotor di Indonesia kini pun semakin ketat. Rama bersama Kayana Delapan sebagai promotor baru pun berharap dapat terus bertahan de­ ngan mengandalkan kreatifitas dan konsep yang mereka miliki. “Mungkin kita akan meng-combine, mencoba berpikir apa yang belum ada saat ini dan apa yang telah ada di jaman dulu. Apapun lah yang bisa kita tampilkan mulai dari treatment panggungnya dan how to approach penonton. Mungkin itu yang bisa kita kembangkan,” tutup Rama. Setelah sukses dengan menghelat konser Padi Reborn awal Februari lalu, kini Rama bersama dengan Kayana Delapan pun te­ ngah menyiapkan kejutan-kejutan lainnya kepadapara penikmat musik Indonesia. Kejutan terdekat telah mereka siapkan untuk di bulan April mendatang dengan menggelar Iwa K exclusive concert. Hanya saja Kayana Delapan kini masih merahasiakan konsep yang mereka bilang akan menjadi surprise di bulan April. (Tyo Wibowo)


Maret 2018 I

I 57


NEWS

Game Changer di Sampoerna University

Sampoerna University menggelar Game Changer Fest pada 25 Januari 2018 untuk berbagi tren terbaru dan perkembangan terkini dari berbagai industri lewat para pemimpin muda dan inovator inspiratif. Festival ini menginspirasi generasi muda Indonesia menjadi game changer melalui berbagai kegiatan, termasuk seminar de­ ngan pembicara inspiratif.

Saat ini para lulusan universitas dihadapkan dengan kompetisi global yang menuntut mereka untuk menjadi pribadi yang lebih komunikatif, kreatif dan kolaboratif, untuk dapat bersaing tidak hanya dalam lingkup nasional, namun juga internasional. Karena itu menurut Marshall Schott, Chief Academic Office Sampoerna University memilih universitas terbaik sangat penting untuk

mempersiapkan masa depan. “Sampoerna University sebagai universitas bertaraf internasional berusaha memberikan fasilitas sesuai dengan bakat dan minat mahasiswanya, ini penting untuk memulai karir pertamanya. Kami juga membantu mahasiswa kami untuk memiliki networking yang baik,” jelasnya dalam konferensi pers. Berlokasi di kampus Sampoerna University L’Avenue, Jakarta, Sampoerna University Game Changer Fest dihadiri oleh lebih dari 400 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di kota Jakarta. Acara seminar mengha­ dirkan berbagai pembicara inspiratif termasuk diantaranya animator muda Indonesia yang telah sukses di Hollywood Andre Surya, YouTuber Kevin Hendrawan, CEO PT Jualan Online Indonesia Diatce Harahap, dan salah satu pendiri katering sehat 3 Skinny Minnies Reina Latief Wardhana. Selain seminar yang diberikan oleh para Game Changers, workshop menarik pun sudah disiapkan oleh fakultas-fakultas dari Sampoerna University guna memperkenalkan ketiga fakultas yang tersedia yaitu Fa­culty of Engineering and Technology, Fa­ culty of Business dan Faculty of Education. (Angghi)

an lembaga dan pendidikan tinggi internasional dalam event ini dapat dijadikan peluang bagi perguruan tinggi nasional untuk meningkatkan kerjasama antar perguruan tinggi guna menghadapi Revolusi Industri 4.0 atau revolusi industri dunia keempat. “Revo­ lusi ini berbasis siber, saat perkembangan teknologi digital menjadi masif. Karena itu kita harus dapat menampilkan kekayaan inovasi yang dikembangkan setiap perguruan tinggi,” ungkapnya.

Pendidikan Tinggi di PPTJ Sebanyak 75 institusi pendidikan dari dalam dan luar negeri meramaikan penye­ lenggaraan Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta (PPTJ) 2018, tanggal 22-24 Januari 2018 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran. Acara ini bertujuan untuk mendorong sinergi lintas sektor nasio­ nal dalam kegiatan pengembangan SDM nasio­nal sesuai kebutuhan kegiatan prio­ ritas pencapaian Rencana Pembangunan Nasional, dan berkontribusi meningkatkan

58 I

I Maret 2018

pemerataan peluang dan kesempatan tenaga kerja dalam kegiatan pembangunan nasional sektoral yang lebih berdaya saing. PPTJ 2018 mengambil tema “Pengembangan Program Studi dalam Rangka Menyambut Generasi Emas 2030.” Didin Wahidin, Direktur Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristekdikti) RI mengatakan kehadir­

Ia menambahkan di Indonesia saat ini terdapat sekitar 4.578 perguruan tinggi, dan lebih dari 6.000 program studi, dengan jumlah mahasiswa mencapai 5 juta orang. Oleh karena itu menurutnya mahasiswa harus dibekali keterampilan tambahan agar dapat bersaing di dunia kerja. PPTJ telah menjadi agenda rutin yang digelar setiap tahun sejak tahun 2007. Tahun ini PPTJ memasuki tahun ke-sebelas dalam penyelenggaraannya. Acara ini sukses digelar oleh Organizing Committee PPTJ, yang didukung Kopertis Wilayah III Jakarta dan Forum Rektor Indonesia. (Angghi)


Gapura Angkasa New Uniform

Indonesian Arts Exhibition Pengembang kota mandiri terbesar di Indonesia dengan 1.700 perusahaan multinasional dari 30 negara, PT Jababeka Tbk, mengadakan pameran seni rupa bertajuk “Indonesian Arts Exhibition: Standing With The Masters” (IAE) yang berlangsung pada 17-21 Januari 2018 lalu di Jababeka Convention Center. Acara pameran seni terbesar di Cikarang tersebut menghadirkan karya maestro dari Galeri OHD Museum, Galeri NU, karya seniman Ancol, Budi Bonsai Collection, dan Harry Lee China Ceramic Collection. IAE juga memamerkan 159 karya seni baik lukis, patung, instalasi dan berbagai bentuk lainnya.

Di awal 2018, secara resmi PT Gapura Angkasa atau yang lebih dikenal dengan Gapura meluncurkan seragam baru. PT Gapura Angkasa merupakan anak perusahaan dari tiga BUMN yang sudah dikenal di bidang aviasi dan bisnis airport . Perusahaan ini memimpin jasa layanan bandara-bandara besar, antara lain PT Garuda Indonesia, PT Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II. Gapura menggandeng salah satu perancang terdepan Indonesia, Musa Widyatmodjo melalui PT Musa Atelier sebagai desainer dan PT Gumilar Mandiri Perkasa sebagai mitra bisnis yang menyediakan pengadaan bahan dan produksi seragam Gapura. Acara kolaborasi tiga pihak ini dikemas dalam acara bertajuk ‘Gala Dinner and New Uniform Launching’, pada 26 Januari 2018 di Ballroom Hotel Grand Mercure, Kemayoran, Jakarta. Sucipto, CEO & President Director PT GapuraAngkasa, mengatakan,”Di tahun 2015 akhir, Gapura melakukan program rebranding. Dari sanalah kami bertemu dengan desainer Musa. (Oeday Abdullah)

Jababeka mengadakan IAE sebagai bentuk dukungan terhadap perkembangan seni dan budaya yang dapat menjadi kunci daya saing industri Indonesia di persaingan global. Hal tersebut turut diamini oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil. Dalam pidatonya Sofyan menyampaikan, “Indonesia mempunyai warisan budaya yang sangat besar, maka seni dan budaya dapat menjadi inspirasi dan modal besar industri Indonesia untuk meningkatkan daya saing melalui desain produk, desain kemasan dan perfilman. Upaya Jababeka dalam mendukung perkembang­an seni budaya Indonesia melalui acara IAE di kawasan yang berbasis industri ini perlu diapresiasi sebagai pelopor, sehingga kami harap ke depannya semakin banyak sarana-sarana seperti ini muncul di kawasan-kawasan lain dan semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat menikmati karya seni Indonesia.” (Oeday Abdullah)

The Izzara, Kondominium Eco-Luxury premium yang legendaries. Salah satunya yaitu FrankyTjahyadikarta.

Dalam bahasa Spanyol, “Izzara” berarti “Bintang”. Konsep ini sejalan dengan lokasi Izzara yang prestigious, dikelilingi Perkantoran untuk perusahaan multinasional. Berkaitan dengan itu, Jakarta Selatan juga merupakan tempat favorit berdirinya ba­ nyak sekolah internasional. Pada saat ini, proses Pre-Hand Over kepada para konsumen telah dilangsungkan secara parsial, khususnya untuk unit-unit di lantai terbawah terlebih dahulu, yaitu lantai dua sampai dengan lantai enam, baik di North Tower maupun South Tower. The Izzara yang terletak di Jalan TB Simatupang Kav 16-17, KawasanCilandak, Jakarta

Selatan, merupakan apartemen Strata Title berkonsep contemporary dan ramah lingkungan (green).The Izzara dibangun dengan sentuhan detail berkualitas tinggi dan supervise teliti dari para pakar pro­perty

The Izzara dibangun dengan memenuhi ketentuan standar RTH (Ruang Terbuka Hijau) dan KDB (Koefisien Dasar Bangunan), yang porsinya hanya 20% untuk bangunan dan selebihnya difungsikan sebagai penghijauan dan fasilitas pendukung seperti dua kolam renang besar (Lagoon Pool dan Olympic-size Pool), Fitness Center, Jogging Track, Yoga Garden, taman bermain anak, system keamanan 24 jam, ruang Valet Parking, serta jaringankoneksi internet berkecepatan tinggi. (Oeday Abdullah)

Maret 2018 I

I 59


NEWS dikonversi setara dengan Rp10.000, yang dikumpulkan untuk beasiswa putra dan putri sopir truk.

Beasiswa Fuso Senilai Rp330 Juta Menutup rangkaian kampanye roadshow “Kontribusi Untuk Negeri, Perjalanan Sejuta Harapan,” PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku distributor resmi dari Mitsubishi FUSO Truck & Bus Corporation (MFTBC), bersama brand ambassador-nya, Iwan Fals memberikan beasiswa kepada 11 anak supir truk yang berasal dari beberapa daerah di Indonesia pada 12 Fe­ bruari 2018 di kantor pusat KTB Pulo Mas, Jakarta Timur.

Selama Roadshow yang berlangsung pada November 2017 – Februari 2018, Mitsubishi FUSO membuat kampanye sosial lewat media digital melalui tagar #Terimakasihsupirtruk dan #FusoKontribusi yang berhasil mengumpulkan lebih dari 12.578 partisipasi masyarakat Indonesia yang mempostingnya ke dalam akun media sosial. Duljatmono, Direktur Sales & Marketing KTB mengatakan untuk #Fusokontribusi, setiap satu tagar yang diunggah

IIMS 2018 Siap Digelar

60 I

Pameran otomotif bertaraf internasio­ nal, Indonesia International Motor Show (IIMS) akan kembali memanjakan para pencinta otomotif tanah air. PT Dyandra Promosindo selaku penyelenggara akan kembali menggelar IIMS 2018 pada tanggal 19 - 29 April 2018, di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran. Dalam waktu 11 hari, pameran ini akan membuka mata para pengunjung dalam melihat kemajuan otomotif di Indonesia.

juga akan kembali dihadirkan seperti IIMS Super Drift, Builder Experience, Cars Parade Contest, Center Piece of Carni, Hill Climb Stunt, IIMS Mainstage, IIMS Sunmori, IIMS Wheel of Giant (El Toro Loco), Test Drive & Test Ride, The Wasteland, PAHAMI Audio Contest, dan program Corporate Social Responsibility seperti Disable Tour, IIMS for Children, IIMS Otovlog Competition and Workshop, donor darah, dan kunjung­ an anak sekolah serta mahasiswa.

Beberapa program unggulan IIMS tahun ini

Menariknya, tahun ini IIMS memperkenal-

I Maret 2018

“Total beasiswa yang diberikan Mitsu­ bishi Fuso kepada 11 anak sopir truk sebesar Rp330 juta, di mana untuk Rp125.780.000-nya adalah kontribusi dari masyarakat lewat media sosial. Dana tersebut bisa digunakan untuk biaya pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Umum (SMU) sampai dengan selesai,” ujarnya. Selain beasiswa KTB juga menyerahkan Truk Panggung Colt Diesel FE 74 Long yang digunakan Iwan Fals dalam perjalanan roadshow ke 10 kota, mulai dari Denpasar, Semarang, Cirebon, Serang, Lampung, Surabaya, Palembang, Pekanbaru, Padang dan Medan. Kegiatan ini berawal dari kesuksesan penjualan 1 juta unit Fuso di Indonesia. “Kami bersyukur akan hal tersebut. Ini tak akan bisa terealisasi tanpa konsumen setia kami dan juga sopir truk, yang terus bekerja keras. Ini adalah bentuk apresiasi kami, harapannya kita bisa terus bersama membangun Indonesia,” terangnya pada awak media. (Angghi)

kan identitas barunya dengan penggunaan transformasi tiket fisik yang baru bagi pe­ ngunjung, yaitu menggunakan NFC (Near Field Communications) atau yang digunakan juga pada cashless payment. Kelebihan lainnya, sistem ini sudah terintegrasi dengan salah satu acara IIMS 2018 yaitu Test Ride & Test Drive Parade yang dapat melakukan reservasi via online. Harga tiket masuk pameran IIMS 2018 dibagi menjadi beberapa klasifikasi. Pertama tiket masuk weekdays seharga Rp50.000 dan tiket masuk weekends Rp70.000. Khusus pengunjung yang ingin berkunjung secara eksklusif datang pada hari pertama pembukaan akan dikenakan biaya tiket masuk Rp150.000, karena pada hari pembukaan IIMS hanya dihadiri oleh tamu undangan khusus dan rekan-rekan media. Satu lagi yang baru yaitu klasifikasi tiket terusan selama 11 hari atau Infinite Ticket dengan harga Rp300.000 yang memiliki kelebihan tersendiri bagi pembelinya yang akan mengunjungi IIMS 2018. (Angghi)


agama, budaya, latar belakang, suku, pandangan, pilihan, dan juga prinsip. Sebuah panggung untuk merayakan perbedaan. “Betapa indahnya semangat Bhineka Tunggal Ika ketika kita bisa menerjemahkannya dalam kehidupan keseharian kita. Sema­ ngat itulah yang ingin terus digaungkan oleh Emporium Pluit Mall, sebagai salah satu bentuk kontribusi dan sumbangsih moral kami pada Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ucap Ellen.

Anniversarry of Emporium Pluit Plaza Dalam helatan tahun berdirinya ke 9, Emporium Pluit Mall menggelar acara ‘­Golden Glam Anniversarry 9th of Emporium Pluit Plaza’. Selebrasi ulang tahun ini bersamaan dengan Tahun Baru Imlek dengan mengusung tema Emporium Golden Glam, di mana rangkaian acaranya berlangsung dari tanggal 9 Februari hingga 4 Maret 2018.

Memasuki usia ke 9 pada tahun 2018 ini, Emporium Pluit Mall semakin mengokohkan diri sebagai mall dengan segmen menengah atas yang menjadi pilihan berbelanja dan berekreasi bagi keluarga di Jakarta. Ellen Hidayat, CEO Emporium Pluit Mall mengungkapkan, tema Emporium Golden Glam ini memberi panggung pada keberagaman

Tahun ini, untuk ke tiga kalinya mall tersebut mengadakan event Fashion Show Musical dengan menggandeng para designer ternama Tanah Air. Kali ini, sebanyak 27 designer Indonesia turut memamerkan karya rancangnya selama tiga hari berturut-turut pada tanggal 9, 10 dan 11 Februari 2018. Secara khusus, Emporium Pluit Mall juga mendapuk Sophia Latjuba sebagai Face of Emporium Golden Glam. Kolaborasi antara fashion show dan pertunjukan musik menjadi hal yang menarik dari helatan ini. Semuanya dikemas dalam sebuah pertunjukan fashion, musik, dan rampak tari dinamis dari puluhan penari. (Oeday Abdullah)

Sementara dalam sekuel Oriental Glamoure, gaun yang dibuat menciptakan potongan tangan 7/8 yang melebar untuk memberi keleluasaan dalam bergerak. Oriental Sumba menghadirkan berbagai gaun semi flair bermotif khas Sumba. Oriental Elegan hadir dengan potongan sackdress berbahan katun dan sutera baron, dan Oriental Flair menjadi gaun batik tulis de­ngan potongan jaket panjang dan sackdress yang memberi kesan mewah.

Oriental Flair dari Tina Andrean Designer Tina Andrean kembali memperkenalkan desain busana terbarunya dalam menyambut Imlek 2018 dengan mengeluarkan karya gaun batik tulis dan tenun Sumba yang eksotis. Terinspirasi dari gaya dan warna oriental, 30 gaun batik tulis dan tenun ini resmi dirilis pada 6 Februari 2018 dengan tema “Oriental Flair.”

Berbagai gaun cantik ini disajikan dalam sekuel dengan berbagai pilihan untuk acara cocktail, formal, semi formal, dan etnik. Di sekuel Oriental Chic, Tina membuat gaun-gaun Chaong Sam yang simple dan dan chic dalam potongan sackdress berlengan pendek dan tanpa lengan, dengan panjang rok sebatas lutut.

Permainan warna dan motif oriental berpadu dengan kualitas bahan yang digunakan. Kali ini Tina Andrean menggunan bahan sutera satin, sutera ATBM, satin katun, dan katun halus ke dalam karyanya. Tina Andrean mengatakan karya batik tulis dan tenun yang dipamerkannya kali ini cocok digunakan dalam berbagai acara. “Oriental look yang saya tampilkan pada koleksi ini akan mudah digunakan dalam berbagai suasana, jadi bisa di mix and match agar dapat dikenakan untuk acara formal maupun non formal,” ujar Tina. (Angghi)

Maret 2018 I

I 61


NEWS

Pameran Perlengkapan Hewan

Boyong Start-Up Lokal ke Level Dunia

Guna mendukung kemajuan dari industri perlengkapan hewan peliharaan, teknologi, dan perlengkapannya, KRISTA EXHIBITIONS menghadirkan SURABAYA PET SHOW 2018 yang diselenggarakan pada 20-22 April 2018 di Pakuwon Trade Centre, Surabaya.

Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mengenalkan sederet produk ekonomi kreatif Indonesia melalui Pavilion Archipelageek di festival seni kreatif dan teknologi South by Southwest (SXSW) 2018 di Austin, Texas, Amerika Serikat. Festival ini berlangsung dari 9-18 Maret 2018.

SURABAYA PET SHOW 2018 akan menampilkan berbagai macam produk dan teknologi, seperti praktek dokter hewan, pameran kebun binatang, peternak hewan, asesoris & mainan hewan, produk keperluan hewan peliharaan, terrarium, kandang hewan, sangkar burung, perlengkapan pelatihan hewan, makanan hewan, hingga suplemen. Jangan lewatkan berbagai program dan seminar menarik seperti seminar dokter hewan, kontes keong dari Komunitas Keong Jumbo Indonesia, pameran dan edukasi mengenai tarantula, talkshow mengenai tarantula, kontes fotografi hewan (on the spot), Maze Runner, Dog Estafet, Surabaya Dog Got Talent, Cat Show dan lainnya. Pameran ini didukung oleh Kementerian Pertanian RI, Kementerian Perindustrian RI, Kementerian Perdagangan RI, Persatuan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) Jawa Timur, Asosiasi Obat Hewan Indonesia (ASOHI), dan asosiasi terkait lainnya. (Angghi)

Ricky Pesik, Wakil Kepala Bekraf mengatakan SXSW didedikasikan untuk mendukung para insan di industri kreatif teknologi dan startup dalam mencapai tujuan mereka. Tahun ini, Bekraf memberangkatkan lima perusahaan rintisan Indonesia yaitu Kata.ai, Seruniaudio, SAFT7ROBOTICS, Squline, dan Mycotech. Keberangkatan Indonesia ke ajang tahunan ini juga didukung Telkomsel NextDev yang memberangkatkan Vestifarm, salah satu perusahaan rintisan lulusan The NextDev Academy. Vice President Corporate Communications Telkomsel, Adita Irawati menjelaskan keikutsertaan Vestifarm dalam Pavilion Archipelageek SXSW 2018 menjadi kebanggaan tersendiri bagi program Telkomsel NextDev. “Kami berharap kolaborasi yang kami lakukan ini dapat mendukung usaha pemerintah dalam membawa nama Indonesia ke level internasional, sebagai negara yang kaya kreativitas dan penuh akan talenta muda yang ingin membuat perubahan lewat teknologi,” ungkap Adita. (Angghi)

Pentingnya Pertolongan Pertama Palang Merah Indonesia (PMI) dan Hansaplast pada 1 Februari 2018 mengumumkan kerjasama dalam bidang pertolongan pertama. Acara pengumuman tersebut dilakukan di kantor pusat PMI yang dihadiri oleh Ritola Tasmaya, Sekretaris Jenderal Palang Merah Indonesia dan Nia Tamalia, Human Resource Director PT Beiersdorf Indonesia. “Kami bangga diberikan kepercayaan oleh badan organisasi kemanusiaan terbesar di Indonesia, Palang Merah Indonesia untuk bahu-membahu mensosialisasikan pen­ tingnya pertolongan pertama. Kerjasama ini akan memperkaya materi edukasi yang

62 I

I Maret 2018

sudah kami miliki untuk dibagikan kepada masyarakat luas,” ujar Nia Tamalia. Acara pengumuman kerjasama ini menandai dimulainya kerjasama Hansaplast de­ ngan PMI dalam melakukan berbagai kegiatan kepalangmerahan selama periode tahun 2018-2020, termasuk kampanye pertolongan pertama, operasi tanggap darurat bencana, donor darah, penggalang­an donasi dan berbagai kegiatan sosial kemanusiaan lainnya. “Kerja sama antara Hansaplast sebagai merk terpercaya dalam penanganan luka dan Palang Merah Indonesia sebagai

badan organisasi kemanusiaan terbesar di Indonesia akan mengkampanyekan pen­ tingnya pertolongan pertama melalui ber­ bagai kegiatan kepalangmerahan,” tutupnya. (Angghi)


jaringan yang dimiliki Pos Indonesia. “Ini merupakan prospek besar untuk dapat memperluas jangkauan pasar Blibli.com, dan sekaligus membantu masyarakat untuk mendapatkan produk-produk yang diinginkan yang selama ini mungkin sulit untuk didapat di sekitar wilayah tinggal mereka,” ujarnya kepada para awak media.

Belanja Digital Lewat Kiosk Platform jual beli online Blibli.com menjalin kerja sama bisnis dengan PT Pos Indonesia (Persero) dengan menghadirkan kiosk Blibli InStore di seluruh kantorpos seJabodetabek dan Jawa Barat. Tidak hanya menghadirkan kiosk Blibli InStore, kerjasama ini juga meliputi pengadaan fasilitas pembayaran menggunakan pospay dan

pengiriman barang menggunakan pos kilat khusus hingga retur barang secara gratis melalui Kantorpos bagi yang melakukan transaksi di kiosk Blibli InStore. Kerja sama ini disepakati sebagai strategi memperluas pasar Blibli.com sekaligus membawa pelanggan Pos Indonesia go digital. Saat peresmian kerjasama Blibli dan PT Pos Indonesia pada 1 Februari 2018, Kusumo Martanto selaku CEO Blibli.com mengungkapkan Blibli melihat kekuatan

Gilarsi W. Setijono selaku Direktur Utama Pos Indonesia menyatakan kerjasama ini menjadi terobosan baru bagi PT Pos Indonesia dalam melayani masyarakat. “Momentum ini bisa digunakan untuk memperkenalkan belanja secara digital kepada pelanggan yang belum familiar dengan sistem belanja online. Kehadiran e-commerce di Kantorpos juga diharapkan dapat menambah segmen pelanggan baru bagi kami,” papar Gilarsi. Untuk tahap awal, penempatan kiosk Blibli InStore telah dilakukan di wilayah seperti Jakarta, Tangerang, Bekasi, Depok, Bogor, Bandung, Pandeglang, Rangkasbitung, Serang, Cilegon dan sekitarnya dengan jumlah 32 titik penempatan kiosk di kantorpos. Kedepannya Blibli akan terus me­ nempatkan kiosk Blibli InStore di titik pos daerah lainnya. (Angghi)

Kearifan Lokal Banyuwangi (24 Maret), Banyuwangi Fashion Festival (14 Juli), Banyuwangi Batik Festival (17 November), dan Festival Kebaya (5 Desember).

Banyuwangi merilis ‘Top 77 Calender of Event Banyuwangi Indonesia Festival 2018 di Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata (Kemenpar) pada 1 Februari 2018. Calender of Event tersebut diperkenalkan langsung oleh Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya bersama Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas. Anas mengatakan, Banyuwangi Festival tahun ini lebih istimewa dengan berbagai atraksi wisata baru berbasis potensi dan kearifan lokal. Atraksi primadona wisatawan juga bakal dikemas lebih menarik, seperti Festival Banyuwangi Kuliner dan Art Week (12-15 April), Jazz Pantai Banyuwa­ ngi, (12-13 Mei), Banyuwangi Ethno Carnival (29 Juli), Ijen Summer Jazz (22 September), dan Festival Gandrung Sewu (20 Oktober). Sejumlah atraksi baru juga dihadirkan, se­ perti Festival Tahu-Tempe (9-13 Februari) untuk memperkenalkan kampung pembuatan tahu dan tempe di Banyuwangi dan Fes-

tival Imlek yang akan menampilkan tradisi khas warga Tionghoa (17 Maret). Selain itu, ada Festival Karya Tari (31 Maret), Fishing Festival (7 April), Festival Cokelat (12 Mei), dan Festival Kuntulan (3-6 Oktober). Ada juga berbagai atraksi fesyen, seperti Green and Recycle Fashion Week

Pada kesempatan ini, Menpar juga memberikan anugerah kepada Banyuwangi sebagai Kota Festival Terbaik di Indonesia. Predikat ini disandang Banyuwangi karena kota ini dianggap memiliki beragam event dan festival menarik yang mampu mendongkrak kunjungan wisatawan. Tahun lalu Banyuwangi dikunjungi sekitar 4,6 juta wisatawan nusantara (wisnus) dan 92 ribu wisatawan mancanegara (wisman). Tahun ini, dinas pariwisata Banyuwangi menargetkan 5 juta kunjungan wisnus dan 100 ribu wisman. (Angghi)

Maret 2018 I

I 63


NEWS

Stickpack Terbaru Stimuno Produk immunomodulator, Stimuno meluncurkan kemasaran baru berupa kemasan stickpack pada produk Stimuno rasa jeruk pada Januari 2018. Lewat konferensi pers, Billy Kartawinata selaku Brand Manager Stimuno menyatakan peluncuran kemasan baru berupa jenis stickpack ini bertujuan untuk masyarakat yang tidak perlu susah bila ingin mengkonsumsi Stimuno. Dengan adanya kemasan stickpack yang sangat praktis ini, bisa dikonsumsi dimanapun dan kapanpun. “Kami ingin masyarakat menyadari bahwa

banyak dan padatnya aktivitas membutuhkan daya tahan tubuh yang baik. Karena daya tahan tubuh yang OK, aktivitas apapun juga OK,” jelasnya. Tim Brand Stimuno berkomitmen untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga daya tahan tubuh agar aktivitas tidak terganggu. Stimuno terbuat dari bahan alami atau herbal meniran, tanaman asli Indonesia yang berkhasiat untuk memproduksi lebih banyak antibodi dalam tubuh. Tak hanya peluncuran kemasan terbaru, Stimuno juga meluncurkan iklan terbarunya yang dibintangi langsung oleh Joe Taslim dan keluarga. (Angghi)

Bidik Generasi Milenial

Kembangkan Smart City, UTS Gandeng ITB University of Technology Sydney (UTS) dan UTS Insearch memperluas kerja sama mereka di Indonesia dengan menandatangani dua Memorandums of Understanding (MoU) pada 31 Januari 2018 di Jakarta. Menggandeng Institut Teknologi Bandung (ITB) MoU ini mendorong kolaborasi antara Indonesia dengan Australia untuk mendukung pengembangan Kota Cerdas atau Smart City. Dekan Kerjasama Internasional dan Eksternal untuk UTS School of Architecture, Anthony Burke mengatakan UTS melihat pengembangan Smart City sangat penting untuk kesejahteraan orang banyak. “Kami antusias dengan kesempatan untuk solusi perancangan yang baik, didukung oleh teknologi dan data, untuk melibatkan warga dalam memperbaiki lingkungan kota dan juga kota masa depan,” terang Burke. Ketua Lembaga Pengembangan Inovasi dan Kewirausahaan Institut Teknologi Bandung (ITB), Suhono Harso Supangkat menambahkan kolaborasi dua negara ini mendorong kemajuan berbagai kota di Indonesia, termasuk Jakarta sebagai pilot project Kota Cerdas bukan hanya dari segi teknologi, tapi juga mengenai pembangunan karakter manusianya. “MoU ITB-UTS akan mendukung terciptanya solusi Kota Cerdas, mendorong lebih banyak startup, mempromosikan kehidupan perkotaan yang berkelanjutan, kesehatan, dan kesejahteraan, yang melibatkan seluruh warga,” jelasnya. (Angghi)

64 I

I Maret 2018

Shopee membidik perluasan konsumen kelompok usia milenial yang berbelanja daring melalui platform tersebut. Perusahaan e-commerce itu menunjuk seleb milenial Prilly Latuconsina se­ bagai brand ambassador. Pemilihan Prilly merupakan salah satu kampanye pemasaran untuk memperdalam basis konsumen milenial di seluruh Indonesia. CEO Shopee Chris Feng menyatakan basis konsumen Shopee di Indonesia didominasi kelompok usia 15-25 tahun. Bukan hanya konsumen, mitra pedagang di dalam platform rata-rata berada di dalam kelompok usia 25-30 tahun. “Kalangan milenial merupakan mayoritas stakeholder kami,” ujarnya pada sesi konferensi pers 7 Februari lalu. Menurut Chris, milenial merupakan merupakan basis konsumen e-commerce yang begitu mendominasi di dalam era ekonomi digital. Populasi milenial di Indonesia berdasarkan Badan Pusat Statistik (BPS) mencapai 32 persen dari total populasi. Dengan demikian, Shopee terus berkomitmen membangun relasi yang lebih kuat dengan pengguna kelompok usia milenial. Shopee menargetkan pertumbuhan basis konsumen milenial di Indonesia paling tidak bisa tumbuh sepanjang tahun lalu, yakni meningkat hingga 5 kali lipat dibanding tahun sebelumnya. (Angghi)


ETALASE

Mavic Air, Drone Mini dengan Kemampuan Super

S

Mavic Air juga mempunyai gimbal 3-axis yang dapat melaju cepat hingga 68 kilometer per jam. Tak hanya itu saja, Mavic Air juga mempunyai fitur kekinian layaknya kamera 360. Mavic Air juga mempunyai pilihan 32 megapiksel untuk mengambil foto panorama yang dibekali kontrol gesture yang lebih baik. Sama seperti sebelumnya, Mavic Air juga dilengkapi sensor agar dapat mendeteksi adanya rintangan disekitarnya saat terbang.

etelah menghebohkan para pecinta drone dengan menghadirkan DJI Spark sebagai drone yang sangat praktis, DJI Innovation kembali menghadirkan DJI Mavic Air ke pasaran.

Bagi yang belum mengetahui, DJI Innovation adalah perusahaan asal Tiongkok yang dikenal sebagai perusahaan terbaik dalam merancang drone. Sebelumnya perusahaan ini telah merancang DJI Spark yang memiliki bentuk dan ukuran mungil. Drone ini bisa masuk di saku celana, sehingga sangat praktis dan memudahkan para pelancong untuk menggunakannya. Bulan Januari 2018 lalu, DJI Innovation telah resmi merilis DJI Mavic Air yang memiliki banyak keunggulan. Drone terbaru seukuran ponsel ini sekilas hampir mirip

DJI Spark namun lebih fleksibel karena bisa dilipat. Mavic Air juga mempunyai banyak kelebihan yang diklaim lebih baik dari pendahulunya. Drone terbaru ini dibekali kamera beresolusi 12 megapiksel dengan sensor 1/2,3 inchi yang mampu merekam video dengan kualitas 4K pada 24 dan 30 frame per second (FPS).

Mavic Air merupakan drone pertama dari DJI yang dibekali kapasitas penyimpanan internal 8 GB. Alhasil, semua foto maupun video dapat langsung disimpan di memori internal saat terbang. Namun karena mengusung konsep mungil dan praktis, baterainya juga hanya dapat bertahan sebentar, yakni sekitar 21 menit. Mavic Air dilepas ke pasaran dengan harga sekitar Rp9,9 juta. (Angghi)

Maret 2018 I

I 65


Directory Tour & Travel

66 I

ANTAVAYA TOUR Jl. Batu Tulis Raya No.38, Gambir, Jakarta Pusat 10120 Telp: (021) 3800202

Amythas Tours Jalan Kemang Raya 17A, Jakarta, Telp: (021) 7182232

BATEMURI TOURS Menara Hijau Ground & 3rd Floor, JL MT Haryono, Kav 33, Jakarta Selatan 12770 Telp: (021) 7985 920

Ellis Interfairindo, PT. Jl. Gunung Sahari Raya No. 2 Block E No. 23-A, Jakarta Utara 14420 Telp: (021) 6408177

PT. Hana Aero Nusantra Agent Korea Centre Building, Ground Floor Room 102, Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 58 Jakarta Selatan 12950 Telp: (021) 5202450, 5250933

AVIA TOUR Jl. Bungur Besar No. 45 Jakarta Telp: (021) 422 3888

ANDIARTA WISATA Jl. Buncit Raya No.101, Pejaten Barat, Graha ADPD, Jakarta 12510 Telp: 021 7902 230

BAYU BUANA TBK HO Jl. Ir. H. Juanda III No. 2A, Jakarta 10120 Telp: (021) 2350 9999

ELOK TOUR Pluit Selatan Raya 46-47 Jakarta 14450 Telp: (021) 6660 7711

Haryono Tours and Travel Jalan Kebon Sirih Raya No. 9 K Jakarta Telp: 021 - 392 0808

KIA TOUR & TRAVEL Jl. Panglima Polim Raya No. 105 A (Samping Solusi Tunai) Jak-Sel Telp: (021)7233666

Angkasa Tour & Travel Jalan Mangga Dua Raya No.8, WTC Mangga Dua, Lt.2 A-26, Jakarta Telp: (021) 96244238

Bayu Buana Travel Jalan Ir. H. Juanda III No.2A Jakarta Telp: (021) 2350 9999

ELTEYBA TOUR Jln. Condet Raya No. 06 Cililitan Kramat Jati, Jakarta Timur 13640 Telp: (021) 8087 7751

HIS JAKARTA HO Mid Plaza 1 Lt.Basement 1 Jl. Jend. Sudirman No.Kav 10-11 Jakarta Pusat 10250 Telp: (021) 5795 2052

Panorama Tour Panorama Building Lt. 1 Jl. Tomang Raya No. 63 Jakarta Telp: 021-25565555

ANNISA TRAVEL Jl. Raya Lenteng Agung No. 8 A Jakarta Selatan 12610 Telp: (021) 7868 327

BEAUTIFUL CONTINENTAL Duta Merlin Office Complex Block A No. 22, Jl. Gajah Mada No. 3-5 Jakarta Pusat Telp: (021) 6341303

Enka Manunggal Mandiri, PT. Gading Bukit Indah Complex Block G No. 7,Jl. Bukit Gading Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara 14240 Telp: (021) 4515252

ISTANA TOUR JL.Alaydrus 47-B Central Jakarta 10130 Telp: (021) 6336 066

RAMANTHA TOUR Jl. Angkasa No. 8 -10 A, Jakarta Telp: 021-4268888/4205555"

Anta Tour Jalan Hayam Wuruk No. 88, Jakarta Telp: (021) 600 1888

BEST TOUR No. 125 A - B, Jl. Hayam Wuruk, Tamansari, Jakarta Barat Telp: (021) 2601 888

GARBARATA TRAVEL Jl. Buncit Mas Block CC-5 Jl.Mampang Prapatan No.108, Jakarta Selatan 12740 Telp: (021) 7997 456

J NET TRAVEL Intiland Tower Lt. 11, Jl. Jend. Sudirman No.Kav.32 JKTI92153 Telp: (021) 5790 0481

Abbey Travel Jl. Jend. Sudirman Kav. 29-31 World Trade Centre, 12th Floor, Jakarta Telp: (021)30055999

ANUGERAH DAYU Jl. Pejaten Raya, Ps. Minggu No.9, Jakarta Selatan 12510 Telp: (021) 7884 3550

BIMATAMA TOUR HO Jl. Minangkabau No.34D, Jakarta 12970 Telp: (021) 8316 565

GARDI TOUR Jl. Boulevard Timur Raya Graha SKG Blok NE 1 No 38 Kelapa Gading Jakarta Utara 14240 Telp: (021) 4584 1868

JAKARTA TRVL Tamani Cafe 1st fl, JL.Melawai Raya No189 Jakarta 12160 (JTS):021 7233 205

Aerotravel Argamas Wisata Jalan Jalan Prapatan No. 32, Cipinang Cempedak Raya Aerowisata Building,Jakarta No.55 Polonia, Jakarta Barat Telp: 021 - 4224250 Telp: (021) 852 0048

CHAN BROTHERS TRAVEL INDONESIA Kompleks Roxy Mas Blok E2 No. 5-7, Jl.K. H. Hasyim Ashari No. 125Jakarta Pusat Telp: (021) 2653 3333

GARUDA INDONESIA HOLIDAYS Jl. Gunung Sahari No. 52 Jakarta 10610 Telp: (021) 29553100

Jakarta Turisindo,PD. Hotel Cempaka, 2nd Floor, Jl. Letjen. R. Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat 10520 Telp: (021) 4265568, 4265562

ALBILAD UNIVERSAL JLl. Raya Pondok Gede No.8-9 Pinang Ranti Jakarta Timur 13560 Telp: (021) 8779 8484

Astrindo Satrya Kharisma Jalan Kebon Sirih 45 - 47, Jakarta Telp: (021) 230 5151

Cipta Nugraha Travel Jl. Tongkol No.103 Jakarta Utara 14310 Telp: (021) 4355623

GATRA TOUR Jl. Warung Jati Timur No.26 Jakarta 12740 Telp :(021) 7919 1851

JAKATA TRAVEL SERVICE (PT. CEMARA INDAH UTAMA) Ged.Inulfista Jl. Melawai Raya No.189, Jakarta 12160, Telp (021) 723 3205

ALHIJAZ INDONESIA Jl. Dewi Sartika No.239A, Jatinegara, Jakarta Timur 13630 Telp: (021) 8012 222

ATTAQWA TOUR Wijaya Grand Centre Blok E No.5, Jl. Wijaya II KebayoranBaru, Jakarta 12160 Telp: (021) 7393 963

Citra Netratama Tours & Travel, PT. Wisma Nugra Santana, Ground Floor, Jl. Jend. Sudirman Kav. 7-8,Jakarta Pusat 10220 Telp: (021) 5706931

GLOBES TOUR Jl. Condet Raya No. 27 Jakarta Timur, Telp:(021) 8087 1619

JASA TOUR Jl. Malaka No. 15, Jakarta Barat JKTI92172 Telp: (021) 2601 338

ALISAN TOUR Jl. Asem Baris Raya No.126, Tebet, Jakarta Selatan 12820 Telp: (021) 8301 010

Avia Tour Jalan Bungur Besar No.45, Jakarta Telp: (021) 422 3888

DAYTAMA SINERGI Ged. The Promenade Lt-2 Unit F.2, Jl. Warung Buncit Raya No. 98, Jakarta Selatan, Telp: (021) 798 0269

GOLDEN RAMA HO Jl. Tanah Abang II No. 73-75, Jl. Tanah Abang II, Jakarta 10160 Telp: (021) 2313 131

JTB INDONESIA 2nd Floor. Keiai Building, Jl. Jend Sudirman Kav. 3-4 Jakarta 10220 Telp: (021) 572 3031

ALKHALID JAYA Jl. Panglima Polim Raya No.21 C, Kby. Baru, Jakarta Selatan 12160 Telp: (021) 7222 303

AVIA TOUR HO Jl. Bungur Besar No.45, Jakarta Pusat 10610 Telp: (021) 4223 838

DITA TOUR Jl. Jemb Dua Komp. Harmoni Mas Block A No.17-18 Jakarta 14450 Telp: (021) 6660 3000

Golden Rama Tours and Travel Jl. Tanah Abang II No. 75 Jakarta Telp: (021) 231 1123

KIJANG TOUR JL Danau Gelinggang Blok C III/63 Pejompongan Jakarta 10210 Telp: 021 5739 990

Amadine Tour & Travel Jalan Gatot Subroto Kav. 52-53, Komp. Ged. Dep. Perindustrian Jakarta . Telp: (021) 83781371

Baraya Travel Jl. Wijaya 7 No. 3, Melawai, Jakarta Selatan Telp: (021) 72788521

Dwidua Tour Jalan Griya Agung No. 58 Blok N3/22, Sunter Agung Jakarta Telp: (021) 645 3888

GRAND HOLIDAY Jl. Imam Bonjol No.61, Jakarta Pusat 10310 Telp: (021) 3902 128

Kitaman Indah Wisata, PT. Jl. Pintu Air Raya Block C-12 No. 7, Jakarta Pusat 10710 Telp: 021-3843630

MARCO TOUR No. Duren Sawit, Jl. Jend. Basuki Rahmat No.15,Jakarta 13350, Telp: (021) 8576 343

MULTI HOLIDAY Jl. Suryopranoto Jakarta Pusat Telp: (021) 6312 288

ODESSA TOUR & TRAVEL Jl. Darmawangsa VI No.5 Kebayoran Baru ,Jakarta Selatan, Telp: 021 72780621, 72780622

Safari Tour Anggun Rajasa, PT. Jl. Tebet Raya No. 11-I, Tebet, Jakarta Selatan 12810 Telp: (021) 83703569,83703568

VAYA TOUR Jl. Batutulis Raya No.38 , Jakarta 10120 Telp: (021) 380 0202, 345 4457

I Maret 2018


Tour & Travel Marintur Jalan Dr. Sahardjo 181 Jakarta Selatan Telp: 021 - 830 1244

MUTIARA HO Mega Plaza Kav. C, No. 3 Jl. HR Rasuna Said, Jakarta 12940 Telp: (021) 2526 008

PERDANA TRAVEL & TOUR Jl. Cideng Timur 78 Jakarta 10160 Telp: (021) 3483 2299

TARA TOUR Jl.Suryopranoto 1-9 (Harmoni) Delta Building Blok B.No. 3 Jakarta 10160. Telp: 021-3524 150

WAHANA MAZMUR HO Jl. Jembatan Tiga Pluit Penjaringan No. 5 Blok DD Jakarta 14450. Telp: 021-66601945

MARS TRAVEL Jl. Letjen S Parman Kav 35 Slipi Palmerah ,Jakarta Barat Telp: (021) 5307 578

Nirwana Tours Jl. Alaydrus No.84C, Jakarta 10130 Telp: 021-634 4123/633 9871

PERMATA EXPRESS Jl. Dermaga Raya No. 23 Duren Sawit, Klender Jakarta Timur Telp: (021) 8661 6731

TRAVEL CENTRE No. Gambir, Jl. Lematang No.23, Jakarta Pusat 10110 Telp: 021 3504 660

WIN’S TRAVEL Mayapada Tower I 18th Fl, Suite 01A Jl. Jend. Sudirman Kav.28, Jakarta 12920 .Telp: 021-5210 877

MATARI TRAVEL Jl. Cideng Barat No.28 Jakarta Pusat 10140 Telp: (021) 6318 999

NUANSA TRAVEL Jl. Raya Lenteng Agung 24 (Kompos), Jakarta Telp: (021) 6624 990

PESONA MOZAIK No.156, Jl. Asem Baris Raya, Tebet Jakarta Selatan 12730 Telp: 021 8313 4444

Menaravisi Tour & Travel Jalan Griya Utama, Kompleks Puri Mutiara A/62, Sunter Agung Jakarta Telp: 021 - 6531 4171

ODESSA TOUR & TRAVEL Jalan Darmawangsa VI No.5 Keb. Baru , Jakarta Selatan Telp: 021 72780621, 72780622

PROCONFO INDAH Jl.RS Fatmawati 15 Kompleks Golden Plasa G3A Jakarta 12420 Telp: (021) 7665 858

TRAVEL MART WISMAN TOUR Jl. Pulo Macan 3 No. 20A, Grogol Jl.Kaji No.19B Jakarta Pusat Petamburan Jakarta 11440 Telp: (021) 6307 208 Telp: 021 2952 0505

MITRA WISATA ASRI Gedung Sukur Center 2nd Floor Jl. Melawai IX No. 3, Jakarta Selatan Telp: (021) 7210 891

PANEN TOUR & TRAVEL Jl. Suryopranoto No.49, Jakarta 10160 Telp: (021) 385 5388

SHILLA TOUR HO Jalan Kesehatan Raya No. 36 Jakarta Pusat 10160 Telp:021 3864 177

VIP TRAVEL Gedung Bangun Tjipta, Ground Fl, Jl. Jendral Gatot Subroto No.54, Jakarta 10260 Telp: (021) 5367 7660

Mulia Rahayu Travel Jalan Cisanggiri V No.4 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan Telp: (021) 7231847, 7230861

PATIH INDO Jl. Pangeran Antasari No. 45 Jakarta Selatan 12150 Telp: 021 7226 355

SMAILING TOUR Jl. Majapahit No.28, Jakarta Pusat 10160 Telp: (021) 345 2820

Vista Express Tours & Travel, PT. Central Cikini Building, 1st-4th Fl, Jl. Cikini Raya No. 58-A, Jakarta Telp: (021) 31936100, 31923432

AMOZ COZY Jl. Melawai Raya 83-85 Jakarta 12160 Telp. 072-801369

ASTON INTERNATIONAL/ ARCHIPELAGO INTERNATIONAL Wisma Staco Lt. 3, Jl. Casablanca Kav. 18 Jakarta 12870 Telp. 021-8318800

Ciputra Jakarta Jl. Let. Jend S. Parman Jakarta 11470 Telp. 021-5660640

Gran Melia Jakarta Jl. HR. Rasuna Said Kav. X-O, Jakarta Telp. 021-5268080

HOTEL INDONESIA KEMPINSKI JAKARTA Jl. MH. Thamrin No. 1, Jakarta Telp. 021-23583800

ALILA JAKARTA Jl. Pecenongan Kav. 7 – 17, Jakarta Telp. 021-2316008

Aston Jakarta Gandaria City Jl. Sultan Iskandar Muda Jakarta 12240 Telp. (021) 80630888

Bumi Karsa Bidakara Jl. Gatot Subroto Kav. 71 - 73 Jakarta Telp. 021-83793555

Grand Cempaka Hotel Jl. Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Telp. 021-4260066

Ibis Tamarin Hotel Jl. Kh. Wahid Hasyim No. 77 Jakarta 10340 Telp. 021-3912323

ALILA JAKARTA Jl. Prapatan 44 – 48, Jakarta Telp. 021-2311234

ASTON MARINA ANCOL Jl. Lodan Raya No. 2A Jakarta 14430 Telp. 021-69837120

Cempaka Jl. Let.jend Suprapto No. 11, Kemayoran, Jakarta 10640 Telp. 021-4260066

Grand Mercure Kemayoran Jl. H. Benyamin Suaeb Kav. B-6 Superblock Mega Kemayoran Jakarta Pusat. Telp. 021-22601111

Ibis Kemayoran Jl. Bungur Besar No. 81, Jakarta Telp. 021-4210111

AMBHARA Jl. Iskandarsyah Raya, Jakarta Telp. 021-7200800

Aston Pluit Jl. Pluit Selatan No. 1 Jakarta Utara 14450 Telp. 021-66603377

Dafam HOtel Teraskita Jl. MT Haryono Kav. 10 A Jakarta Timur 13340 Telp. 021-22807777

Grand Mercure Maha Cipta Hotel Jl. Hayam Wuruk No. 36-37 Jakarta 10220 Telp. 021-3453777

Ibis Mangga Dua Jl. P. Jayakarta No. 73, Jakarta Telp. 021-6250101

ACACIA Jl. Kramat Raya No. 73 – 81, Jakarta Telp.021-3903030

ASTON CENGKARENG CITY Outer Ring Road, Mutiara Taman Palem Blok C1, Cengkareng 11730 Telp.081804106434 / 021-54356166

DHM Wisma Argo Manunggal 7th Fl #3 Jl. Jend Gatot Subroto Kav 22 Jakarta-12930. Telp 021-2526247

Grand Whiz Hotel Kelapa Gading Jl. Bukit Gading Raya Kav.1 Kelapa Gading Jakarta 14240, Telp. 021-45873355

Ibis Slipi Jl. Let. Jend S. Parman Kav.59 Jakarta 11066 Telp.021-5331570

ARCADIA Jl. KH. Wahid Hasyim 114 Jakarta Telp. 021-2300050

Atlet Century Park Jl. Pintu Satu Senayan, Jakarta Telp. 021-5712041

DANAU SUNTER Jl. D. Permai Raya Blok C-1, Jakarta Utara Telp. 021-6509969

Harris Kelapa Gading Jl. Bulevar Kelapa Gading Blok M, Kelapa Gading Permai - Jakarta Utara 14240 Telp. 021-45878200

Inter-Continental Midplaza Jl. Jend. Sudirman Kav. 10 – 11, Jakarta. Telp. 021-2510888

ASTON ATRIUM HOTEL (LUMIRE) Jl. Senen Raya No. 135, Jakarta Telp. 021-3442828

Best western plus KemayoraN JAKARTA Jl. Benyamin Sueb Blok A 5 Kemayoran, Jakarta 10630. Telp. 021-65853888

GrandHika Hotel Jl. Iskandarsyah Raya NO. 65 Kebayoran Baru Jakarta Selatan Telp. 021-29127788, 29126677 ext 7301

Hariston HOTEL Jl. Terusan Bandengan Utara No. 1 Penjaringan, Pejagalan Jakarta Utara Telp. 021-66602277

Inti Whiz International Intiland Tower Lantai M2 Jl. Jend. Sudirman 32, Jakarta 10220 Telp.021-5710088

ASTON SIMATUPANG Jl. Letjend. Simatupang No.4A, Jakarta Selatan Telp. (021) 78838777

Betawi Sofyan Jl. Cut Mutiah, Jakarta Telp. 021-3905011

Grand Hyatt Jl. MH. Thamrin Kav. 28 – 30, Jakarta. Telp. 021-3901234

Holiday Inn Kemayoran Rukan Puri Mutiara Blok Bg No. 10 I Jl. Griya Utama Sunter Agung I Jakarta 14350 Telp. 021-29568800

Jayakarta Hotel Jl Hayam Wuruk No. 126, Jakarta Telp. 021-6496760

Aston Rasuna Jakarta Komp. Apartemen Taman Rasuna, Jl. HR Rasuna Said Jakarta 12960 Telp.021-83705555, 93901000

Borobudur Jl. Banteng Selatan No. 1 Jakarta 10710 Telp. 021-3805555

Gran Mahakam Jl. Mahakam I No. 6, Jakarta Telp. 021-7209966 /08118776673

Holiday Inn express jiexpo Pintu 6 Area Jiexpo Kemayoran, Jl. Benyamin Sueb, Kemayoran Jakarta Pusat Telp. 021-2809 6000

Jw Marriot Jakarta Jl. Lingkar Mega Kuningan Kav. E1.2 No. 1&2 Jakarta. Telp. 021-57988888

Travel Kontak Internusa, PT. Jl. Mangga Dua Raya No. 64, Jakarta Barat 11110 Telp: (021) 6256888

Wisata Dewa Tour & Travel, PT. Jl. Balikpapan No. 5, Jakarta Pusat 10160 Telp: (021) 2312338

Hotel

Maret 2018 I

I 67


Directory Kartika Chandra Jl. Gatot Subroto Kav. 18 – 20, Jakarta Telp. 021-5251008

Mercure Jakarta Kota Jl. Hayam Wuruk No. 123 Jakarta Barat 11160 Telp. 021-6248680

Pomelo Hotel Jl. Dukuh Patra Raya No. 28 Kuningan Jakarta Telp. 021-83709588

Sari Pan Pasific Jl. M.H. Thamrin No. 6 Jakarta Telp. 021-29932888

The Aryaduta Suite Hotel Semanggi Jl. Garnisun Dalam 8, Jakarta. Telp. 021-2515151

Kebayoran Hotel Jl. Senayan 87 – Kebayoran Baru, Jakarta Telp. 021-7246208

Mercure Jakarta Simatupang Jl. RA. Kartini No. 18, Lebak Bulus Jakarta Selatan 12440 Telp. 021-75999777

PHM 6th fl, Panorama Building Jl. Tomang Raya No. 63 Jakarta. Telp. 021-25565090

Sentral Jl. Pramuka Raya Kav. 63 – 64,Jakarta Telp. 021-4225511

The 101 Dharmawangsa Jl. Darmawangsa IX No. 14 Kby Baru Jakarta Selatan 12160 Telp. 021-29019101

Kemang Hotel Jl. Kemang Raya No. 2 – H, Jakarta Telp. 021-7194121

Millennium Sirih Jl. KH. Fakhrudin No. 3, Jakarta Telp. 021-2303636

Pullman Jakarta Central Park Jl. Let. Jend S. Parman Kav. 28 Jakarta 11470

Shangri-La Jakarta Jl. Jend Sudirman Kav. 1 Jakarta Telp. 021-29229999

The Dharmawangsa Jalan Brawijaya No. 26, Kebayoran Baru, Jakarta 12160 Telp. 021-7258181

Le Grandeur Jl. Mangga Dua Raya Jakarta 10730 Telp. 021-6128811

Mulia Jl. Asia Afrika Jakarta Pusat Telp. 021-5747777

PURI DENPASAR HOTEL – JAKARTA Jl. Denpasar Selatan No.1, Kuningan – Jakarta Selatan Jakarta Telp. 021-527 5542

The Media Hotel & Towers Jl. Gunung Sahari Raya No. 3,Jakarta Telp. 021-6263001

The Park Lane Jl. Casablanca Kav. 18, Jakarta. Telp. 021-8282000

Le Meridien Jl. Jend. Sudirman Kav. 18 – 20, Jakarta Telp. 021-2513131

Nikko Jakarta Jl. MH. Thamrin No. 59, Jakarta Telp. 021-2301122

Putri Duyung Taman Impian – Ancol Jl. Lodan Timur No. 7, Jakarta Telp. 021-2601680

Sparks Jl. Mangga Besar Raya No. 42 Jakarta Barat 11150 Telp. 021-6252534

The Ritz-Carlton Jakarta Jl. Lingkar Mega Kuningan Kav. E1 No. 1 Jakarta Telp. 021-25518888

Manhattan Jl. Prof. Satrio Casablanca Kuningan,Jakarta Selatan 12950 Telp. 021-30040800

Novotel Mangga Dua Jl. Gunung Sahari Raya No. 1 Jakarta 14420 Telp. 021-62312800

Sahid Jaya Jakarta Jl. Jend. Sudirman No. 86, Jakarta Telp. 021-5704444

Swiss- Bel Inn Kemayoran Jl. Benyamin Sueb Ruas 07 Blok D6 Komp. Spring Hill – Golf Kemayoran Jkt Telp. 021-29070707

The Sultan Hotel Jl. Gatot Subroto, Jakarta 10002 Telp. 021-5703600

Menara Peninsula Jl. Let. Jend S. Parman 78 Slipi Jakarta 11410 Telp. 021-5350888

Paragon Jl. KH. Wahid Hasyim No. 29, Jakarta. Telp. 021-3917070

Santika Jakarta Jl KS. Tubun No. 7 – Slipi, Jakarta Telp. 021-5330350

Swiss-Bel Hotel Mangga Besar Jakarta Jl. Kartini Raya No. 57, Jakarta Pusat 10570 Telp. 021-6393888

Treva International Jl. Menteng Raya No. 33, Jakarta Telp. 021-31900240

Mercure Convention Center Taman Impian – Ancol, Jakarta Telp. 021-6406000

Patra Jasa Lt. 19 Gedung Patra Lt. 4, Jl. Gatot Subroto Kav. 32-34 Jakarta Telp. 021-5217217

Santika Premiere Jl. Aipda K.s. Tubun No. 7 Grogol , Barat 11410 Telp. 021-5330350

Tauzia Group K-Link Tower 25th Fl Suite B Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 59 A Jakarta. Telp 021-52960492 ext 210

Twin Plaza Jl. Letjend. S. Parman, Jakarta Telp. 021-56960888

Discovery Hotel & Convention Ancol Taman Impian Jaya Ancol Jl Lodan Timur No.7, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara 14430 Telp (021) 293 77777

Best western Mangga dua Jl. Mangga Dua Abdad no. 111 Jakarta 10730 Telp. 021-6122999

IBIS Style Sunter Jl. Gaya Motor I Sungai Bambu Sunter, Jakarta Utara 021- 22651699

Santika Hotel Jl. Hayam Wuruk No. 125, Jakarta Pusat Telp. 021-2600 818 Fax. 021-2600 819

PT Pamerindo Indonesia Menara Jamsostek Menara Utara, Lantai 12, Unit TA-12-04 Jl. Jend. Gatot Subroto No.38 Jakarta 12710, Telp: 021-2525320

PT.Fireworks Indonesi Ruko Mas Mega Grosir Cempaka Mas blok I no.47 Jakarta 10640 Telp: 021 32288780

Wahana Adireksa Wiraswasta JL. Menteng No 15. Jakarta Pusat Telp: +62 21 3192 7723

Tirta Kencana Mulia, PT (TKM) JL. Pecenongan Raya no 05 Jakarta 10120 Telp: 021-3803535

Sinar Expo Prima Jl. Kebon Sirih Raya no. 3D Jakarta Pusat 10340 Telp: +62 21 314 1970

PT Wakeni Komplek Perkantoran Graha Kencana blok CH-CI Telp: 021 5366 0804

PT. Indo Convex Adhicipta Graha Ad-House 2nd floor Jl. Tebet Timur Dalam Raya 137 Jakarta 12820 Telp: 021 82934444 - 37

Peraga Nusantara Jaya Sakti, PT JL, Pangeran Jayakarta 141 blok B/9 jakarta 10730 Telp: (021) 6493717

Euroexpo / Exhibitions and congress development GMBH Wagenseilgasse 3 Euro plaza, Gabaude 1, 3. OG 1120 Vienna, Austria. Telp: +43 1 2308535/35, +43 1 2308535/34

PT Pamerindo Indonesia Menara Utara Jamsostek Lt. 12 TA-12-04 Jl. Jend. Gatot Subroto No. 38 Jakarta 12710. Telp 021-2525320

Reed Panorama Panorama Building 5th floor Jl Tomang Raya No.63 Jakarta 11440 Telp: 021-25565000

Infrastructure Asia Graha Anugrah Building 5th Fl Jl Teluk Betung No.2 Jakarta Pusat 10230 Telp: 021-3913037

Kristimedia Pratama JL, Blandongan NO. 28 D/G Jakarta Telp: (021) 6345861

Messe Dusseldorf 8f-3, no.9, Dehuei street, Taipei 10461, Taiwan Telp: +886-2-25954212

Wahyu Promo Citra,PT Rawa Bambu 1 Jl. A no 1, Pasar Minggu Jakarta Selatan 12520 Telp: +62217892938

UBM Gedung Aquarius Lt.3 Jl Sultan Iskandar Muda No.7 Pondok Indah Jakarta 12240 Telp: 021-7294611 / 3902866

Anime Festival Asia Estubizi Business Center Gd. Setiabudi 2 Lt.2 suite 207, Jl HR Rasuna Said kav 62 Jakarta Selatan 12920

Global Expo Management, PT Mutiara Taman Palem Blok C-5 no. 19, JL, Kamal Raya Ring Road, Jakarta 11730, Telp: (021) 6345861

Exhibition Network Indonesia, PT Jl. H Soleh 1 No. 1 Kby Lama, Jakarta 11560. Telp: 021-5328878

Dyandra Media International, PT Jl. M.H Thamrin 81, The City Tower 7th floor Jakarta 10310 Telp:+62 21-31996077

ECMI Jl Teratai 1 Blok A2/4 Tanjung Barat Indah Jakarta 12530 Telp: 021-78841726

China Asean Expo Secretariat 98 Zhuxi Avenue, Nanning, Guangxi, 530021, PR China Telp: (+86) 771-5813148

Java Festival Production, PT Simprug Gallery Blok A1. JL, Teuku Nyak Arief no. 10, Jakarta Selatan 12220 Telp: (021) 72783601

Perkosmi Jl. suryapranoto no. 2, Apartemen Istana Harmoni Unit 1C, komplek Harmoni

Ismaya Gandaria office tower level 29 Jl. Sultan iskandar muda Jakarta Selatan 12240 Telp: 021-2930 3877

Event Organizer

68 I

I Maret 2018


VNU Exhibition / PT Permata Kreasi Media Plaza Niaga 1 blok D No.38 Sentul City Bogor 16810 Telp:021-84301025 / 87962844

CEMS PTE LTD 1 Maritime Square #09-43, Harbourfront Centre S(099253) Telp: (65) 6278 8666

Cantik Mega sukses,PT JL, Mangga Besar Raya no, 16 Jakarta Telp: (021) 6261080

Performa Prima Pratama, PT Victoria hills 6 no. 88, Golf lake. Jl. kamal outer ring road Cengkareng Telp: 021-29526095

BPEN INDONESIA (NAFED) Jl. M.I. Ridwan Rais No. 5 Ged utama lt.4 Jakarta 10110. Telp:+62 21 235 28651

Megawatt Asia Jl Boulevard Timur raya blok NC1/56 Jakarta 14240 Indonesia Telp: 021-71122770

Quartz Business Media Komp Rukan Gading Bukit Indah F/12 JL Bukit Gading Raya, Jakarta 14240 Telp: +62 21 4522 959

Ekpose Karya Bersama, PT Jl. Dewi sartika 136-D Sinar Kasih Building 3 Floor Jakarta 13630 Telp:+62 21 8001430

Media Artha Sentosa Gedung puri garden lt 9, JL, raya kembangan Jakarta 11610 Telp: 021-58301097

Fery Agung Corindotama ( FERACO) Puri Sentra Niaga B-42, JL. Raya Kalimalang, Jakarta 13620 Telp: 021-8606819

PT Informa 111 Somerset Road, #10-06, Triple One Somerset, Singapore 238164 Telp: +65 6411 7725

Napindo Media Ashatama Jl Kelapa Sawit XIV Blok M1 No 1, Kompleks Billy & Moon Pondok Kelapa Jakarta 13450 Telp: (021) 865 0962

PT Debindo Mitra tama Jl. Kalibokor Selatan No. 66 Surabaya 60283 Telp 031-5010177

MEDIATAMA BINA KREASI Jln. Balai Pustaka Baru Blok B05 No. 39 RT 004/009, Rawamangun Pulogadung Jakarta Timur 13220

Central Park Mall

FX

La Piazza Mall

(021) 4531101

Jl. Letjen. S. Parman No.28 Jakarta (021) 56989999

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 25554142

MALL OF INDONESIA

Cilandak Town Square

Gandaria City Mall

JL. Boulevard Kelapa Gading, Blok M Jakarta (021) 4531101

Jl. T.B. Simatupang Kav. 17 Jakarta Selatan (021) 75920222

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jakarta (021) 29052888

Lippo Mall Kemang

Mal Taman Anggrek

DHARMAWANGSA SQUARE

Grand Indonesia

Jl. Darmawangsa 6 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru Telp (021) 7205066

Jl. M.H. Thamrin No. 1, Menteng Jakarta Pusat (021) 23587000

Emporium Pluit Mall

Kota Kasablanka

Jl. Pluit Selatan Raya Jakarta Utara (021) 66672999

Jl. Casablanca Kav.88 Jakarta (021) 29465000

EPICENTRUM EPIWALK

Kuningan City

Kawasan Rasuna Epicentrum, Jl. H.R. Rasuna Said Telp (021) 29941199

Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 18, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta (021) 57905555

Mall

Jl. Pangeran Antasari No.36 Jakarta (021) 29528400

Mal Artha Gading Jl. Artha Gading Selatan No. 1, Jl. Artha Gading Sel. No.1, Jakarta (021) 45858180

Mal Blok M Jl. Sultan Hasanudin No.1 Jakarta Selatan (021) 7200688

Mal Kelapa Gading Jl. Boulevard Kelapa Gading Blok M Jakarta Timur

JL. BOULEVARD KELAPA GADING BLOK M, Jakarta 021-45867888 Jl. Letjen S. Parman, Kav. 21 Jakarta (021) 5643777

Mal Taman Palem Jl. Kamal Raya Blok B/60 Jakarta (021) 54352000

Mall Ciputra Jl. Arteri S. Parman, Grogol Jakarta Barat (021) 5662121

Mall Daan Mogot

Jakarta Barat 11840 (021) 5443667

Mall Puri Indah Jl. Puri Agung, Puri Indah, Kembangan Selatan, Jakarta (021) 5822582

Pacific Place Jl. Jend Sudirman Kav. 52-53 (Basement), Jakarta (021) 51402828

Plaza Indonesia Jl M.H. Thamrin Kav.28-30, Jl. M.H. Thamrin No.28-30, Jakarta (021) 29920000

Sunter Mall Jl. Danau Sunter Utara Kav. 2, Tanjung Priok, Jakarta (021) 65832000

Jl. Daan Mogot Km. 16, Kalideres

Resto & Cafe Akira Back

Kafe Victoria

52971333

Telp (021) 5201642

Md Place Lt. 12 Jl. Setia Budi Selatan No. 7, Telp 0857-7778-8777

Jl. Asia Afrika, (021) 5725108

Oasis Restaurant

Sky Lounge

Jl. Raden Saleh Raya No. 47, (021) 3150646

Ancol Jimbaran Resto

Jl. Kemang Raya No.78, Telp (021) 7192677

Jl. Benyamin Sueb Blok A5, Apartemen Grand Palace, Telp (021) 65853888

Taman Impian Jaya Ancol, Pantai Carnaval, Jl. Lodan Timur No. 7, Telp (021) 6401040

Bandar Djakarta Taman Impian Jaya Ancol, Jl. KW. Wisata Ancol, (021) 6455472

Beautika Jl. Hang Lekir No. 1, Kebayoran Baru, (021) 7226683

Chili’s Grill & Bar Jl. MH Thamrin No. 11, Sarinah Building, Lt 2, (021) 3146587

CIkang resto Jl. Teuku Cik Ditiro 11 Jakarta Pusat, 10350 (021) 3906110

Gifanis Cafe & Resto No.8A, Jl. Kemang Utara A, Mampang Prapatan Telp. (021) 7194955

HARD ROCK CAFE JAKARTA Pacific Place Unit G-05 SCBD LOT 3-5 Jl. Jend. Sudirman Kav 54-55 Jakarta 12190. Telp.021-57973055

Kinara Cuisines Of India

Kopi Legit Jl. Warung Jati Barat No.39, Ps. Minggu, Telp (021) 78849891

Locanda (Food Voyager) Panin Building Ground Floor Jl. Jend. Sudirman Gelora Senayan Jakarta 10270. Telp (021) 572 7982

Lokananta Terrace Resto Jl. Panglima Polim II No.2, Telp (021) 7246364

Lucy In The Sky Kawasan Scbd, Jl. Jend Sudirman Kav. 52-53 Lot. 14, Telp (021) 5152308

Midori Japanese Jl. KH Wahid Hasyim No. 106, Menteng, Telp (021) 3148957

Midtown Owl RestO Jl. Letjen. S. Parman, Telp (021) 29427007 Nanaban Tei Djakarta Theater Menara Cakrawala Lt Dasar, Jl MH. Thamrin No.9, Telp (021) 3159131

Negev Art Dining & Gallery Bar City Plaza Building Ground Floor, Jl Jendral Gatot Subroto No.42, Mampang Prapatan, Telp (021)

Omah Sendok Jl. Taman Empu Sendok No.45, Kebayoran Baru, Telp (021) 5214531

The Forest Cafe And Resto Jl. Tebet Raya No.58, Tebet, Telp (021) 83783805

Ping pong lounge

Tugu Kunstkring Paleis

Jl. Gunawarman No.37 Senopati Jakarta. Telp (021) 3100151

Jl. Teuku Umar No.1, Menteng, Telp (021) 3900899

Pisa Kafe

Yoshi Izakaya

Jl. Gereja Theresia No.1, Telp (021) 3100151

Le Meridien Hotel, Ground Floor Jl. Jendral Sudirman, Kav. 18-20 Tanah Abang. Telp (021) 2513131

Privee Le Resto Menara Jamsostek, Jl. Jend. Gatot Subroto, Telp (021) 52962129

Sana Sini Restaurant Lt. Lobby, Wisma Nusantara, Jl. MH. Thamrin No.59, Menteng, (021) 3906444

Segarra Jl. Lodan Timur No. 7, Pantai Carnaval, Ancol, Telp (021) 64710101

Singapore Kwetiaw Kerang Jl. Purworejo No.28, Menteng, Jakarta Pusat Telp (021) 3917789

Sky Garden Café Jl. Karet Pedurenan No.3, Kecamatan Setiabudi,

Amigos Resto Kemang Club Villas, Jl. Kemang Selatan I Telp (021) 7192584

Beard Papa Jl. Boulevard Artha Gading Sel. No.1, Klp. Gading Telp (021) 45863852

Hong Kong Cafe Jl. Sunda No. 5, Gondangdia Menteng, Jakarta Pusat Telp (021) 3107868

Jun Njan Jl. Pluit Utara Raya No.41, Penjaringan Telp (021) 66675878

Mall Of Indonesia Lantai 2, Jl. Boulevard Artha Gading, Klp. Gading Telp (021) 7818612

Sate Khas Senayan Express Mall Of Indonesia Lantai 2, Unit 1-2, Jl. Raya Boulevard Barat Klp. Gading Telp (021) 45868098 Saudagar Kopi Sabang Jl. Haji Agus Salim No.26 F Jakarta Pusat Woku Woku Jl. Boulevard Raya, Kelapa Gading Jakarta Utara Telp (021) 7198077

Head Office Phintraco (Asher Café Ho) Jl. RE. Martadinata No. 1 Komp. Grand Ancol Centre B-32/33 (021) 4264297/ 6916619

PT. Sari Kopi (Starbucks - Ho) Jl. Jend Sudirman Kav. 86 Sahid Sudirman Center Building 27 Th fl, Telp (021) 5746501

Delicio (Daily Bread - Ho) Jl. Tebet Raya No. 86 Telp (021) 29941659

The Coffee Bean & Tea Leaf (Ho) Jl. Raya Duren Tiga Kav. 53 - 55 Telp 082208201131

Mr Pancake

Maret 2018 I

I 69


Directory Rahayu Arumdani (Hagen Dazs - Ho) Jl. TB. Simatupang No.19 Jakarta Selatan Wisma Mra Lt.2C . Telp 02127651321

Billieechick Ho Perum Greenville Blok Bk No 5 Telp.021- 565606,5698 1160, 5698 7878

Excelso (Ho) Jl. KH. Ashari Komp. Roxy Mas Blok B1 No.21-22 Telp (021) 6329050/6326352

Ramen Sanpachi (Ho) Jl. Melawai 9 No. 4-5 Gedung Mansmap

The Royal Kitchen Jl. Mega Kuningan Barat 3 No.16, Kecamatan Setiabudi Telp (021) 30029975

Han Gang

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp. (021) 2554510

Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng Telp (021) 23580710

Tartine

Kafe Betawi

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp. (021) 25554222

Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng (021) 23580500

Tawan Resto

Kopitiam

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 25554140

Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng 021- 23581862

The Muffin House

Krispy Crème

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 57900817

Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng 021- 23580154

Urban Lounge

Magnum Café

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 25554017

Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng Telp (021) 23580055

Gandaria City

Imperial Lamian

Dharmawangsa Square

Basillico

Gelato Bar

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29053333

Jl. Darmawangsa 6 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru (021) 72788310

Shabu Nobu Jl. Darmawangsa 6 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru Telp.(021) 72786650

Tator Jl. Darmawangsa 6 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru. Telp (021) 72788356

Billiechick Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29007922

Gio Vanese Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama 021- 29007939

Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng Telp (021) 23580567

Paulaner Brauhaus Jakarta Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng Telp (021) 23583871

Pizza Marzano/Express Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng Telp (021) 23580150

Food Centrum

I-Ta Suki

Bean N Bake Cafe

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29007940

Food Centrum Sunter, Komplek Puri Mutiara, Jl. Griya Utama No.6 Telp (021) 29689897

Jun Njan

Street Food Festival

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29053169

Food Centrum Sunter, Komplek Puri Mutiara, Jl. Griya Utama No.6 Telp (021) 60603090

Kafe Betawi

Five Monkeys

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29053086

Food Centrum Sunter, Komplek Puri Mutiara, Jalan Griya Utama No.6 Telp (021) 29689886

Munchies

Ichibiru

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29053076

Food Centrum Sunter, Komplek Puri Mutiara, Jalan Griya Utama No.6 Telp (021) 29689833

Ramen 38

Yie Thou Singapore

Plaza Indonesia

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama (021) 29053114

Food Centrum Sunter, Komplek Puri Mutiara, Jalan Griya Utama No.6 Telp (021) 29689866

I-Ta Suki

Rice Bowl

101 Shabu

Plaza Indonesia Lt. 4-6, Jl MH. Thamrin No.28-30, Menteng Telp (021) 29924226

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29053026/7

Food Centrum Sunter, Komplek Puri Mutiara, Jalan Griya Utama No.6 Telp (021) 29689858

Marutama Ramen

Sushi Tei

Plaza Indonesia Lt. 4-6, Jl. MH. Thamrin No.28-30, Menteng (021) 29924150

Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama Telp (021) 29052892/3

Central Park

Takemori Jl. Darmawangsa 6 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru (021) 72788373

Epicentrum Do’an Kawasan Rasuna Epicentrum, Jl. HR. Rasuna Said Telp (021) 29941211

Kafe Betawi Kawasan Rasuna Epicentrum, Jl. HR. Rasuna Said Telp (021) 56100020

Kopi Luwak Kawasan Rasuna Epicentrum, Jl. HR. Rasuna Said Telp (021) 29941380

White Hunter

FX Bengawan Solo Coffee Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 25554190

Ichiban Sushi Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 25554087

Kenny Rogers Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan Telp (021) 25554326

70 I

Shabu Tei

I Maret 2018

Jl. Sultan Iskandar Muda, Keb Lama Telp (021) 29053017/8

Ya Kun Kaya Toast Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama 021- 29053230

Grand Indonesia Churreria Grand Indonesia Shopping Town Jl. MH. Thamrin No. 1, Menteng Telp (021) 23581805

Bakerzin Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 29200194

Bong Kopitown Apl Tower Central Park Mall Jl. Let.jen S.parman Kav 28 Telp (021) 29034420

Coffee Bean And Leaf Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 292 00 193

Cold Stone Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985609

Hachi - Hachi Bistro

Imbiss Stube

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985592

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 7505532

Iga - Iga

Imperial Kitchen & Dimsum

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 29200089

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920334

I-Ta Suki

Malay Village Resto

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985580

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920362

Kafe Betawi

Mangkok Putih

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985066

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920314

May Star Restaurant

Mother’s Cook

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985422

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920356

Midtown Owl RestO

Over Rice

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 29427007

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920310

Nanny’s Pavillon

Restaurant Trs Diner

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985750

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920327

Penang Bistro

Shisha Cafe

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985333

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75913537

Riung Sunda

Tartine Restaurant

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985394

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920304

Shabu-Shabu Express

Tempura Tendon Tenya

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985638

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920228

Shabuya

The Mango

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985585

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920268

Starbucks Café

White Elephant

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985605

Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920367

Sushi Tei

Citywalk

Central Park Mall Unit Jl. Let.jen S.parman Kav. 28 Telp (021) 56985276

Citos Billiechick Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920319

Bistro Delifrance Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920246

Connoisseur Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920306

Do An Vietnamese Experience Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920297

Eaton Resto & Bakery Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920307

Fish & Co. Jl. TB. Simatupang Kav. 17, Cilandak Town Square Telp (021) 75920342

Pizza Express Citywalk Sudirman Lantai Gf No. 23, Jl. KH. Mas Mansyur No. 121 Telp (021) 25556695


Dinas Pariwisata Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam Jl. Tgk. Chik Kuta Karang No.3 Banda Aceh T. 0651-26206, F. 0651-33723 E. dinas_pariwisata_aceh@yahoo.com Provinsi Sumatera Utara Jl. Diponegoro No. 30, Medan - Sumatera Utara T. +62 61 4535508, F. +62 61 4578594, 4158253 www.sumatratourism.com, E. sumatra_tourism@yahoo. co.id Sumatera Barat Jl. Khatib Sulaiman No. 7 Padang Sumatera Barat T. +62 751 7055183, F. +62 751 446282 www.minangkabautourism.info, E.info@minangkabautourism.info Sumatera Selatan Jl. Denang Lebar Daun Kav IX, Palembang, Sumatera Selatan T. 0711-356661, F. 0711-311544 Lampung Jl. Jend. Sudirman No. 29 Bandar Lampung T. +62 721 261430, F. +62 721 266184 www.visitlampung.com, E. info@visitlampung.com Bengkulu Jl. P. Tendean No. 17 Bengkulu T. +62 736 21272 , F. +62 736 342200 Jambi Jl. H. Agus Salim Kota Baru Jambi T. +62 741 445054-56 F. +62 741 445054

Kep. Bangka Belitung Jl. Profesi 2 Kompleks Pemprov Babel Kel. Air Itam, Pangkalpinang T. 0717 431143, F. 0717 423115 E. visitbangkabelitung@babelprov.go.id www.visitbangkabelitung.com Kep. Riau Jl. Basuki Rahmat - Kep. Riau T. +62 771 315677, 771 315822 E. pariwisata_kepri@yahoo.com Riau Jl. Jend. Sudirman No. 200 Pekanbaru, Riau T. 0761-31452, F. 0761-40356 www.budsenipar-riau.com DKI Jakarta Jl. Kuningan Barat No. 2, Jakarta Selatan 12710 T. +62 21 5205455, 5209689, F. +62 21 5229136 www.jakarta-tourism.go.id, E. ondeldki@indosat.net.id Jawa Barat Jl. RE Martadinata No. 209, Bandung Telp. +62 22 7234654 www.disparbud.jabarprov.go.id Jawa Tengah Jl. Pemuda 136 Semarang Telp. +62 24 3546001, 3557647 Fax. +62 24 3557119 www.central-java-tourism.com E. tourism@central-java-tourism.com Jawa Timur Jl. Wisata Mananggal, Surabaya- Jawa Timur T. +62 31 8531815, 8531812, F. +62 31 8531822 disbudpar.jatimprov.go.id E. info@eastjava.com

D.I Yogyakarta Jl. Cendana No. 11, Yogyakarta T. +62 274 562628 / 589350, F. +62 274 562945 www.disbudpar-diy.go.id Badan Promosi Pariwisata Prov. DIY Jl. Malioboro No. 56, Yogyakarta T. +62 274 587486, F. +62 274 565437 www.visitingjogja.com Banten Jl. Tripjaraksa No. 1, Kaligandu Serang - Banten, Telp/Fax +62 254 219836 Bali Jl. S. Parman, Niti Mandala Denpasar 80235 T. 0361-222387, F. 0361-226313 www.balitourismauthority.net Nusa Tenggara Barat Jl. Lengko 70, Mataram 21868 Telp. +62 364 21866, 21730 www.ntb.go.id Nusa Tenggara Timur Jl. Raya El Tari II No. 72, Kupang 85227 T. +62 380 821540, 833650, F. +62 380 821540 www.goseentt.com E. parsenibudntt@telkom.net Kalimantan Barat Jl. Letjen Sutoyo No. 17 Pontianak T. +62 561 742838 , 731445 F. +62 561 739644 www.pariwisata.kalbar.go.id, www.borneo-equatorism.com E. pariwisata@kalbar.go.id, info-rn@borneo-equatorism.com

Kalimantan Tengah Jl. Cilik Riwut Km 5,5 Palangkaraya T. +62 536 31496 , 536 31488, F. +62 536 322197 www.palangkaraya.go.id Kalimantan Selatan Jl. Pramuka No. 4 Banjarmasin 70149 T. +62 511 3264511, F. +62 511 3264512 www.disporbudpar.kalselprov.go.id disparsenibud@banjarmasin.go.id Kalimantan Timur Jl. Jendral Surirman No. 22 Samarinda, Kalimantan Timur T. +62 541 736850, 541 747241 F. +62 541 736866 dispar.kaltim.go.id Sulawesi Selatan Jl. Jendral Sudirman No. 23, Makassar - Sulawesi Selatan T. +62 411 878912, 872336 F. +62 411 872314 www.phinisi.com E. disbudparsulsel@telkom.net

Sulawesi Utara Jl. Sam Ratulangi No. 103A, Manado T. +62 431 851723, F. +62 431 852730 Gorontalo Jl. Jendral Sudirman No. 57 Kota Gorontalo T. +62 435 827615 www.gorontalo.go.id/wisata Maluku Jl. Jendral Sudirman, Tantui, Ambon T. +62 911 352471, +62 312300 F. +62 911 352471 www.maluku-coloful.com www.maluku-tale.com Maluku Utara Jl. Kamboja No. 14A ternate, Maluku Utara Telp/Fax. +62 921 327396 Papua Jl. Raya Kota RajaPim. Abepura, Papua T. +62 967 583001, F. +62 967 583001

Sulawesi Tengah Jl. Dewi Sartika No. 91, Palu Sulawesi Tengah T. +62 451 483942, F. +62. 451 483941 www.disbudpar.sulteng.go.id E. pariwisata.sulteng@gmail. com Sulawesi Tenggara Jl. Tebau Nunggu No. 2 Kendari - Sulawesi Tenggara T. +62 401 326634, F. +62 401 327435

Golf Damai Indah Golf & Country Club Jl. Marina Indah, Penjaringan, Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara. Telp (021) 5882388

Damai Indah Golf Bsd City Jl. Bukit Golf I, Sektor VI Lengkong Wetan,BSD Tangerang Selatan. Telp 021-537-0290

Gading Raya Padang Golf & Country Club Jl. Boulevard Gading Golf Cihuni, Gading Serpong Tangerang 021-546-7668

Imperial Klub Golf Jl. Pulau Golf 2709 Lippo Karawaci 2700 Tangerang 021-546-0120

Klub Golf Cengkareng Taman Niaga Soewarna Blok G Lot 1-2, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Cengkareng 021-5591-1111

Jagorawi Golf & Country Club Jl. Karanggan Desa Cimpaeun, Cibinong, Bogor 021-875-3810

Jakarta Golf Club Jl. Rawamangun Muka Raya Jakarta Timur 021-475-4739

Kedaton Golf & Country Club Desa Sukaharja Pasar Kemis Tangerang 021-590-9236

Kemayoran Golf Jl. Benyamin Sueb Kemayoran Jakarta Pusat 021-6541156 /7

Padang Golf Pangkalan Jati Jl. Jati Indah Raya No. 1 Pangkalan Jati Limo, Jakarta Selatan. 021-751-3326

Klub Golf Senayan Jl. Asia Afrika Jakarta Pusat 021-571-0181

Matoa Nasional Golf & Country Club Jl. Moh. Kahfi I Km 7 Ciganjur Jagakarsa, Jakarta Selatan 021-786-3535

Padang Golf Halim 1 Jl. Skadron Halmi Perdana Kusuma,Jakarta Timur 021-800-0793

Padang Golf Modern Jl. Modern Golf Raya Perumahan Modernland, Cipondoh Tangerang. 021-552-9228

Riverside Golf Club Desa Bojong Nangka Gunung Putri Cibinong, Bogor 021-867-1533

Palm Hill Golf Resort Desa Kadungmanggu Citeureup Bogor 021-8795-4307

Permata Sentul Golf & Country Golf Jl. Leuwinutug Desa Tangkil, Citeureup, Bogor 021-8795-1787

PGI Driving Range Pondok Indah Golf Gallery Building Lt. 2 Jl. Metro Pondok Indah, Jakarta Selatan Telp 021-75908206

Pondok Indah Padang Golf Jl. Metro No. 1 Pondok Indah Jakarta Selatan 021-769-4906

Royale Jakarta Golf Club Jl. Raya Halim Tiga, Halim Perdanakusumah Jakarta Timur. 021-9995-5888

Sedana Golf & Country Club Tol Jakarta-Cikampek Km 47, Karawang 0267-644-730

Sentul Highlands Golf Bukit Sentul, Bogor 021-8796-0266

Jababeka Golf & Country Club Jl. Raya Lemahabang Cibarusah Cikarang Baru 021-893-6148

Maret 2018 I

I 71


72 I

I Maret 2018




Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.