Sebagai fungsi utamanya yaitu kawasan religi, fasilitas-fasilitas dari perancangan ini bertujuan untuk mendukung kegiatan keagamaan yang dilakukan oleh umat beragama Konghucu dengan mempertahankan keberadaan Klenteng Sin Tek Bio. Adanya ruang aula komunal yang difungsikan sebagai ruang untuk menampung orang-orang yang dilayani ketika adanya kegiatan sosial seperti pembagian sembako, donor darah, pengobatan gratis, seminar keagamaan, dsb. Halaman tengah klenteng dapat digunakan untuk mengadakan kegiatan-kegiatan upacara keagamaan pada hari-hari tertentu.
Hunian yang difasilitasi merupakan hunian untuk para pekerja yang bermata pencaharian pada sekitar area Pasar Baru mengingat para keluarga leluhur asli sudah sulit ditemukan keberadaannya. Tidak hanya itu, para pekerja pasar yang ditemukan menjadi salah satu isu dari tapak juga diberikan wadah untuk bersinggah secara informal dan non permanen. Hal ini juga bertujuan untuk memberikan batas bagi tumbuhnya pola hunian informal para pekerja pasar.