Puji Syukur dipanjatkan kehadirat Allah SWT atas Rahmat dan hidayah-Nya sehingga website singkat Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah(FUAD) IAIN Samarinda ini dapat diterbitkan. Harapan kami semoga informasi yang terdapat dalam website ini dapat menjadi media informasi bagi masyarakat tentang Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda. Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda merupakan salah satu Fakultas dari empat Fakultas yang dimiliki oleh Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda. Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda dahulu bernama Jurusan Dakwah dan Komunikasi. Pada tahun 2013, Jurusan Dakwah berubah nama menjadi Fakultas Ushuluddin Adab seiring dengan perubahan status STAIN Samarinda menjadi IAIN Samarinda. Saat ini, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda memiliki empat program studi yaitu, Manajemen Dakwah (MD), Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) dan Ilmu Al-Quran dan Tafsir (IAT). Jumlah Dosen yang dimiliki saat ini berjumlah 38 orang dengan latar belakang pendidikan S2 dan S3. Total mahasiwa yang dimiliki oleh Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda berjumlah sekitar 309 orang. Dengan visi “Unggul dalam Pengembangan Ushuluddin, Adab dan Dakwah menuju Fakultas Kompetitif 2025�, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda terus berupaya menjaga mutu pendidikan agar dapat menghasilkan lulusan yang kompeten di tengah masyarakat. Untuk menjamin mutu lulusan, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda bekerja sama dengan beberapa lembaga pemerintah di Kalimantan Timur. Selain itu Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda juga aktif dalam berbagai forum akademik baik lokal maupun nasional. Demikian sepatah kata dari kami, semoga hubungan dengan masyarakat dan pemerintah yang merupakan stakeholders Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda dapat terbina lebih meningkat dalam upaya bersama mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara. Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Samarinda.