Haluan kepri 14mei16

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Sabtu, 14 Mei 2016 07 Sya’ban 1437 H

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

TERBIT 24 HALAMAN, NO 14/6 TAHUN KE 15

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880

Website: www.haluankepri.com

INFOBERLANGGANAN:082385861119

Tiap Hari Nonton Video Tawanan Dipenggal

4 ABK Diperlakukan Kejam JAKARTA (HK) — Dede Irfan Halim, salah satu dari empat anak buah kapal (ABK) warga negara Indonesia kapal tunda Henry, yang disandera kelompok bersenjata Abu Sayyaf mengaku diperlakukan dengan kejam. Mereka juga diintimidasi dengan diberi tontonan videovideo pemenggalan tawanan yang pernah ditahan. "Kalau misalkan rakyat Indonesia enggak memperjuangkan kalian, kalian akan begini (sambil menunjukkan video). Jadi, setiap hari, mereka nunjukin video ke kami.

4 ABK .. Hal. 7

Pengelola Bandara Adukan Penambang Pasir BATAM (HK) — Pengelola Bandar Udara Internasional Hang Nadim Batam mengadukan penambangan pasir di kawasan bandara yang seharusnya steril dari kegiatan bukan penerbangan. "Kami sudah melaporkan hal tersebut ke Direktorat Pengamanan (Ditpam BP Batam) lengkap dengan foto-fotonya. Karena seharusnya kawasan bandara steril dari kegiatan lain," kata Suwarso Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Suwarso di Batam, Jumat (13/5). Ia mengatakan, saat Kepala BP Batam

Pengelola Bandara

.. Hal. 7

Jangan Mengeluh "Kenapa mengeluh karena sulit? Dalam hidup ini, kita akan menghadapi kesulitan. Semua orang menghadapinya. Disiplin, sabar, tekun, dan komitmen memang sulit, tetapi itu semua diperlukan untuk hidup yang lebih baik. Jangan mengeluh sulit, tetapi tingkatkan kualitas diri Anda agar sanggup melakukannya..." (bc)

Kimberly Ryder

Cari Bakso dan Nasi Padang JAKARTA (HK)— Artis dan penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL tetap mencari makanan Indonesia ketika menjalani shooting film Jilbab Traveler: Love Sparks in Korea, di Korea Selatan. "Makanan di sana susah buat saya. Di sana tuh nyari bakso dan nasi padang," ucap BCL di kantor Rapi Film, Cikini, Jakarta Pusat beberapa hari lalu.

Cari Bakso

.. Hal. 7

TIBA DI JAKARTA - Empat Warga Negara Indonesia yang disandra Abu Sayyaf tiba di Jakarta, Jumat (13/5). Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi menyambut kedatangan mereka.

NET

Laporkan Jika Kualitas Beras Mencurigakan TANJUNGUBAN (HK) — Masyarakat diimbau untuk ikut mengawasi masuknya prodak makanan yang kurang baik, terutama masalah kualitas serta yang bisa merugikan kesehatan. Sehingga barang atau produk makanan yang ada di daerah ini, kualitas dan mutunya selalu terjamin.

Mengingat tidak semua produk, baik barang dan produk lainnya yang memiliki Hak Paten Merek (HPM) dari Dirjend Hak Atas Kekayaan Intlektual (HAKI) Kementerian Perdagangan dan Perindustrian. Sehingga untuk mengantisifasi agar ma-

Laporkan Jika

.. Hal. 7

Anak Mendikbud Tak Lulus SNMPTN 2016 JAKARTA (HK) — Mendikbud Anies Baswedan kaget anaknya tidak lulus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2016. Anies menyebut anaknya tidak lulus karena perbedaan kurikulum yang anaknya alami karena sempat melakukan pertukaran pelajar. "Iya anak saya daftar SN-

MPTN enggak masuk. Bapakmya enggak ikut-ikut, saya (hanya) ikut nemenin daftar. Anak saya itu karena ganti kurikulum. Jadi dia kelas 1 dan 2 pakai kurikulum lama KTSP, lalu dia pergi pertukaran pelajar 1 tahun di Denmark. Ketika pulang,

Anak Mendikbud .. Hal. 7

NET

PESERTA balap sepeda Tour De Singkarak sewaktu masuk finish beberapa waktu lalu. Batam sendiri akan menggelar Tour De Barelang, Minggu (14/3) besok.

23 Negara Ikuti Tour de Barelang BATAM (HK)— Ajang balap sepeda internasional Tour de Barelang 2016 yang berlangsung pada Sabtu dan Minggu (14-15/5) di Batam akan diikuti 36 negara. "Sebanyak 214 orang peserta yang berasal dari 23 negara sudah memastikan diri ikut Tour de Barelang tahun ini," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Kota Batam

Yusfa Hendri di Batam, Jumat (13/5). Ia menjelaskan, Tour de Barelang terdiri dalam dua jenis kegiatan, yaitu Race pada Sabtu (14/5) dan Granfondo pada Minggu (15/5). Kegiatan Race yang menempuh jarak 130 km itu dibagi dalam tiga kategori sesuai dengan kecepatan peserta mengayuh sepeda.

Balapan dimulai dari Pelabuhan Internasional Sekupang, menuju Jembatan 1,2,3 dan 4 Barelang, kemudian ke Pulau Sembulang melalui Jembatan 5 dan enam, kemudian memutar kembali ke jembatan 1. "Panitia menggunakan racesesult.com untuk sistem perhitungan

23 Negara

.. Hal. 7

Granada vs Barcelona

Butuh Menang GRANDA (HK) — Barcelona butuh satu kemenangan untuk memastikan mengangkat trofi La Liga musim ini. Dan, pada laga pamungkas pekan ini, Barca akan bertandang ke markas Granada, Sabtu (14/5). Saat ini Barca memiliki 88 poin. Sementara itu, Real Madrid berada di posisi kedua dengan jumlah poin 87, akan menjalani pertandi-

ngan melawan Deportivo La Coruna pada waktu yang sama. Siapa menang, siapa

Butuh Menang .. Hal. 7

Editor: R Ghapur, Layouter: Agung Raharjo, Grafis: Charis Junianto

CMYK


7

sambungan

Sabtu, 14 Mei 2016

4 ABK ..... Kami takut. Bukan takut ditembak. Kami takut dipotong lehernya kayak orang-orang di video itu," ujar Dede di saat proses penyerahan dari Kementerian Luar Negeri kepada pihak keluarga ABK di Kantor Kementerian Luar Negeri, Jumat (13/5). Ia menambahkan, setiap hari mereka selalu berpindah tempat. "Pas kami disandera itu kami ditempatkan di hutan di gunung. Kami enggak ketemu warga sana. Kami cuma ketemu hutan, pohon-pohon," katanya. Dede menceritakan, perompakan terjadi pada 15 April lalu sekitar pukul 18.30 Wita di perairan Filipina. Saat itu, ada lima pria bercadar dengan pakaian lorengloreng yang membawa senjata api mendekati kapal tunda Henry. Mereka menggunakan kapal kecil yang juga berwarna loreng-loreng seperti tentara. Dede mengaku, sepuluh ABK sempat melakukan perlawanan dengan perlengkapan seadanya. Namun, Dede mengatakan, kesepuluh ABK akhirnya menyerah karena sudah ada satu rekannya yang tertembak. Sementara itu, Loren Marinus Petrus Rumawi, ABK lainnya juga menceritakan kekejaman yang mereka terima. Ia mengaku diperlakukan lebih kejam daripada sepuluh WNI yang bebas sebelumnya. Loren juga mengaku tak tahu sama sekali karena tiba-tiba saja ada kapal kecil berisi para perompak menyandera mereka. Dari sepuluh ABK yang ada di kapal tunda Henry, para perompak memilih secara acak empat orang yang akhirnya ditawan. Selama ditawan, Loren mengaku mereka diperlakukan kejam. Untuk makan saja, empat WNI ini hanya diberi makan dua hari sekali. "Tangan kami setiap harinya diikat dan kalau makan cuma dilepas satu ikatan. Jadi kami makan cuma pakai satu tangan," ujar Loren. Loren menambahkan dirinya hanya diberi makan nasi dan kelapa kering. Itu pun belum tentu setiap hari. Dia merasa sangat tertekan setiap harinya. "Proses pembebasan sangat sulit. Namun dengan keyakinan

sambungan Hal. 1 kami percaya Tuhan baik. Kami pun ditunjukkan jalan keluar. TNI baik dan hebat dan sangat membantu dalam pembebasan," kata Loren. Keluarga Bersyukur Perwakilan keluarga dari empat ABK eks-sandera kelompok bersenjata di Filipina Selatan, Aksamina Marani, istri dari Loren Marinus Petrus Rumawi, menyatakan bersyukur semua kru dapat kembali selamat ke Indonesia. "Saya mewakili keluarga keempat kru, mengucapkan terima kasih atas bantuan dalam melakukan pembebasan suami, anak dan saudara kami yang dalam penyanderaan sejak 15 April 2016," ujarnya. Keempat ABK WNI tersebut tiba di Jakarta pada Jumat pukul 10.20 WIB dan diserahterimakan dari Pemerintah RI kepada keluarga di Gedung Pancasila, setelah menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta. Selain istri Loren Marinus Petrus Rumawi yang berangkat dari Sorong Papua Barat, hadir pula keluarga dari tiga ABK lainnya, yakni Moch Aryanto Misnan asal Bekasi Timur, Jawa Barat, Dede Irfan Hilmi dari Ciamis, Jawa Barat, dan Samsir asal Kota Palopo, Sulawesi Selatan.Perwakilan keluarga masing-masing ABK tersebut adalah Helida Sagita istri Moch Ariyanto Misnan, Ano ayah Dede Irfan Hilmi dan Devianti istri Samsir. Dengan diwakili Aksamina, seluruh keluarga mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Panglima TNI Gatot Nurmantyo, Pemerintah Malaysia, dan Pemerintah Filipina atas upaya pembebasan keempat ABK Kapal Henry. "Semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas kebaikan dan bantuan yang telah diberikan, dan semoga kita senantiasa diberikan karunia Tuhan Yang Maha Esa," katanya. Secara khusus, Aksamina mewakili keluarga juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Direktorat Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indone-

Cari Bakso ..... BCL menambahkan ketika itu di udara di Korea sedang dingin. Cuaca itu juga yang dianggapnya sebagai tantangan. "Cuaca dingin aja sih di sana. Itu aja tantangannya," ucapnya. Film Jilbab Traveler: Love Sparks in Korea, juga mengambil lokasi di beberapa wilayah di

sambungan Hal. 1 Indonesia. Di antaranya Gunung Ijen dan Taman Nasional Baluran di Banyuwangi, Jawa Timur. "Kalau aku enggak main di film ini, mungkin enggak bisa dapat itu semua. Naik gunung itu berat banget ya. Salut deh sekali sama orang-orang yang

Anak Mendikbud ..... sekolahnya pakai kurikulum 2013, konversinya lain," ujar Anies di Hotel Grand Sahid, Jl Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (13/5). Anies mengaku tidak mengupayakan sesuatu ketika anaknya tidak lulus SNMPTN. Ia memberi pesan pada anaknya untuk tetap menjadikan pelajaran hidup akibat kejadian ini. "Tapi saya enggak usahain satu sama lain, biarkan saja dan biarkan itu jadi bagian dari pelajaran hidup. Hidup itu penuh naik dan turun. Saya katakan kepada dia belajar lagi sekarang, belajar all out ikuti ujian. Masih ada dua kesempatan," kata Anies. Ia juga mengimbau kepada anak-anak dan orang tua untuk tidak putus asa akibat tidak mendapatkan kampus yang diidamkan. Ia menyebut masih ada kesempatan lainnya seperti SBMPTN dan ujian mandiri. "Masih banyak kesempatan dan katanya kalau mereka berprestasi insya Allah daftar seleksi SBMPTN itu lulus," ujar Anies. Sementara itu, tak satupun dari 380 siswa IPA reguler SMAN 3 Semarang lolos SNMPTN. Sebaliknya siswa IPS

kuat buat naik gunung," ujar Bunga. Dalam film Jilbab Traveler: Love Sparks in Korea, Bunga berperan sebagai Rania, yakni wanita berhijab dengan segala batasan yang berpetualang di Korea Selatan untuk menuntut ilmu.(kcm)

sambungan Hal. 1 dan IPA Akselerasi lolos. Mendikbud Anies Baswedan menyebut masalahnya bukan di SKS, tetapi ada faktor lain. "Di SMA yang sama sekolah yang jurusan IPS enggak masalah. Berarti masalahnya enggak di SKS. Berarti ada faktor lain. Saya ingin membantu meluruskan saja cara kita mencari kesimpulan. Kalau karena sistem itu buktinya ada sekolah lain yang bisa," ujar Anies. Anies menyebut ada 50 sekolah yang pakai sistem SKS, dari 50 ada 7 sekolah yang pakai sistem SKS di Jateng. Dalam pelaksanaan SNMPTN ini sekolah diharuskan memiliki database siswa hingga riwayat nilai rapornya dan mengunggahnya ke sistem yang dinamakan Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) online. Tidak lulusnya siswa SMA 3 Semarang jurusan IPA disebut akibat ada nilai yang tidak terisi di sistem PDSS. Anies sangat menyayangkan hal tersebut. Anies berharap sistem itu bisa mengatur data yang belum lengkap. "Menurut saya sistemnya itu kasihan anak-anak kalau memang harus diisi lengkap. Harusnya kalau belum lengkap ya enggak bisa submit dong.

Butuh Menang ..... kalah akan menentukan nasib mereka masing-masing. Sebelum terjadi pertarungan perebutan juara ini, tersiar kabar bahwa Real Madrid akan memberi imbalan jika Granada mampu mengalahkan Barca. Namun rumor tersebut tak dipercaya oleh pemain Barca Luis Suarez. Mendapat sogokan atau tidak, Granada yang pasti harus bermain sepenuh tenaga. Sebab, mereka juga sedang mempertaruhkan nasib mereka sendiri dari ancaman degradasi. Granada berada di peringkat 16 dan hanya berjarak tiga poin dengan Sporting Gijon dari peringkat 18.

sia (PWNI-BHI) Kementerian Luar Negeri yang telah menyediakan petugas penghubung yang secara terus-menerus menghubungi dan mengabarkan berita terbaru mengenai upaya pembebasan keempat ABK WNI tersebut."Saya dihubungi oleh pemerintah pada Rabu malam (11/5)," ujarnya. Pada kesempatan itu, Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam proses pembebasan keempat ABK WNI. "Saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama semua pihak, termasuk TNI. Begitu saudara-saudara kita ini sudah selamat, saya juga telah menghubungi Menlu Filipina untuk menyampaikan terimakasih atas kerja sama pemerintah Filipina dalam proses pembebasan," ujarnya. Menurut Menlu, keempat ABK itu telah menjalani pemeriksaan kesehatan di rumah sakit dan telah dinyatakan sehat. "Saya juga telah melakukan pembicaraan dengan wakil dari perusahaan untuk memastikan hak-hak para ABK ini dipenuhi sesuai peraturan perusahaan," katanya. Setelah acara serah-terima tersebut, masing-masing kru akan dipulangkan oleh perusahaan pemilik Kapal TB Henry, PT Global Trans-Energy International, ke daerah masingmasing menggunakan pesawat komersial. Direktur Utama PT Global Trans Energy International, Riswandi, juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia atas keberhasilan pembebasan empat ABK. "Saat ini telah berhasil upaya penyelamatan empat anak buah kapal kami. Kami mengucapkan terimakasih sebesarbesarnya kepada pemerintah, dalam hal ini Presiden Joko Widodo, ibu Menlu dan jajarannya, Panglima TNI dan jajarannya dan semua pihak yang telah membantu proses pembebasan," ujarnya. Kapal Henry dibajak kelompok bersenjata dari Filipina di perairan Zamboanga wilayah Malaysia dan disandera di Sulu, Filipina. (kcm/ant/tmp)

Kan kasihan mereka belum lengkap enggak bisa disubmit. Yang terjadi sekarang kan panitia mengatakan data enggak bisa disubmit. Anak-anak kasihan," ungkap Anies. Sebelumnya, Wakil Kepala Sekolah SMAN 3 Semarang bidang Kurikulum, Emmy Irianingsih menjelaskan Sistem Kredit Semester (SKS) dengan pola discontinue yang artinya mata pelajaran disetting on atau off pada semester tertentu. Sistem ini dilaksanakan sejak 2012. Pola SKS tersebut yaitu dibuat empat seri yang dikembangkan untuk 5 atau 6 semester, sehingga mata pelajarannya dibagi. Jika dalam satu semester tidak ada mata pelajaran misalnya Kimia, maka statusnya off. "Bukan nilainya yang kurang, memang mata pelajarannya tidak muncul karena off, jadi munculnya misal di semester 1, 3, 4, dan 6," terang Emmy. Menurut Emmy, nilai yang kosong di PPDS online adalah mata pelajaran yang statusnya off. "Yang off itu (yang kosong), karena memang tidak ditempuh misal Kimia di semester 3. Karena off mata pelajaran tidak muncul di setiap semester," pungkas Emmy. (dtc)

sambungan Hal. 1 Klub yang bermarkas di Los Carmenes ini pernah mengalahkan Barca dengan skor 1-0 di kandang pada tahun 2014. Namun dari total 17 pertemuan yang terakhir, mereka hanya sekali itu menang dan satu kali imbang. Sisanya mereka selalu kalah. Catatan tak terkalahkan di kandang sejak bulan Maret menjadi bekal bagus untuk Al Arabi dkk. untuk menghadapi Barca dalam kesempatan ini. Apalagi mereka juga tak memiliki masalah cedera; hanya Dimitri Foulquier yang dipastikan tak bisa bermain. Barca juga dalam performa yang bagus baik dalam laga tandang

maupun kandang. Di empat laga terakhir, pasukan Luis Enrique selalu menang bahkan tak pernah kebobolan. Catatan ini menjadi modal penting, maka juara atau tidak akan ditentukan ketenangan mereka sendiri menjalani pertandingan sangat amat krusial ini.Luis Suarez yang mencetak 11 gol dari empat pertandingan terakhir, siap untuk diturunkan bersama Neymar dan Lionel Messi di barisan depan. Dalam skuat reguler Barca, hanya Claudio Bravo yang tak bisa diturunkan karena mengalami cedera. Masih ada Ter Stegen yang siap menggantikan sebagai penjaga gawang.(bln)

Urus e-KTP Cukup Fotokopi Kartu Keluarga BATAM (HK) - Pemerintah mempermudah dan mempercepat perekaman Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik (e-KTP) dan pengurusahan Akta Kelahiran. Sejauh ini cakupan perekaman e-KTP sampai saat ini baru mencapai 86%, dan cakupan kepemilikan Akta Kelahiran baru mencapai 61,6%. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo telah memerintahkan para Gubernur, dan Bupati/Wali kota di seluruh Indonesia untuk segera melakukan percepatan layanan perekaman e-KTP serta penerbitan akta kelahiran. Permintaan itu tertuang dalam surat bernomor 471/ 1768/SJ yang dikirimkan Mendagri Tjahjo Kumolo kepada para Gubernur, Bupati/ Wal ikota di seluruh Indonesia pada 12 Mei 2016 lalu. Dalam surat tersebut Mendagri menegaskan, seiring dengan semakin tertatanya database kependudukan di seluruh Indonesia, maka dalam pelayanan perekaman, penerbitan, dan penggantiap e-KTP yang rusak dan tidak merubah elemen data kependudukan, perlu penyederhaan prosedur. “Cukup dengan menunjukkan fotokopi Kartu Keluarga tanpa surat pengantar dari RT. RW dan Kelurahan/ Kecamatan,” ujar Mendagri, Jumat (13/5). Mendagri meminta para Gubernur, Bupati/Wali kota di seluruh Indonesia agar

membuka loket khusus untuk pelayanan bagi penduduk yang belum mendapatkan EKTP pada saat perekaman massal, dan memberikan pelayanan rekam cetak di luar domisili sesuai amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 8 Tahun 2016. Selain itu para Gubernur, Bupati/Wali kota perlu melakukan jemput bola dengan pelayanan keliling untuk perekaman di sekolah, kampus, mall, perusahaan-perusahaan, panti jompo, lembaga pemasyarakatan, dan desa/kelurahan. “Bagi penduduk yang pada tanggal 1 Mei 2016 sudah berusia lebih dari 17 tahun atau sudah menikah dan tidak sedang menetap di luar negeri, wajib melakukan perekaman paling lambat tanggal 30 September 2016,” bunyi salah satu poin dari surat Mendagri itu. Adapun penarikan e-KTP yang pindah, menurut Mendagri, dilakukan di daerah tujuan setelah diterbitkan e-KTP yang baru. Mendagri juga meminta para Gubernur, Bupati/Wali kota agar secara bertahap semua unit layanan yang berada di wilayahnya menggunakan alat baca e-KTP/card reader, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik. Akta Kelahiran Untuk penerbitan akta kelahiran, Mendagri meminta para Gubernur, Bupati/Wali kota agar mempedomani Peraturan Menteri Dalam Negeri

Pengelola Bandara ..... Hatanto Reksodipoetro meninjau kawasan bandara juga sempat terkejut melihat penambangan pasir darat ilegal di lahan kawasan bandara. "Kepala BP Batam juga minta agar kegiatan itu ditertibkan. Mudah-mudahan dengan kunjungan (kepala BP Batam) kemarin akan segera dilakukan tindakan penertiban sehingga tidak sampai mengganggu keamanan penerbangan," kata dia. Meskipun itu masuk kawasan lahan bandara, kata dia, namun petugas pengamanan bandara tidak bisa bertindak banyak mengingat personilnya terbatas.

sambungan Hal. 1 "Kami sekadar melaporkan apa yang terjadi di kawasan bandara, karena petugas kami masih terbatas. Itu seharusnya memang tugas dari Ditpam, karena petugas kami hanya mengamankan kegiatan berkaitan dengan keamanan penerbangan," kata dia. Lokasi tambang pasir ilegal tersebut dalam pagar lahan milik Bandara Hang Nadim yang belum dimanfaatkan. Kegiatan tersebut mengakibatkan lobang-lobang besar setelah pasirnya disedot dengan mesin. Suwarso mengatakan dari 1.760 hektare lahan milik Bandara Hang Nadim Batam, baru

23 Negara..... waktu, dan hasil pemenang bisa dilihat langsung," kata Yusfa. Kegiatan Race diikuti 214 orang pebalap dari 23 negara, yaitu 20 peserta dari Indonesia, 36 peserta dari Australia, 46 peserta dari Inggris, seorang peserta dari Swedia, dua peserta dari Belgia, seorang Norwegia, delapan peserta dari Amerika dan tiga dari Belanda. Kemudian dari Perancis sebanyak empat peserta, Spanyol seorang peserta, Filipina tujuh peserta, Afrika Selatan seorang peserta, Selandia Baru tiga pe-

sekitar 40 persen yang dibangun dan difungsikan untuk infrastruktur penerbangan. Kawasan yang sudah dimanfaatkan juga dipagari lagi, sehingga terdapat dua pagar pada kawasan bandara. "Memang masih ada kegiatan pada kawasan yang belum termanfaatkan, termasuk peternakan dan pemukiman penduduk yang tidak memiliki izin," kata Suwarso. Bandara Internasional Hang Nadim Batam merupakan kelolaan BP Batam, dibangun pada 1980-an saat lembaga tersebut bernama Otorita Batam dan dipimpin oleh BJ Habibie. (ant)

sambungan Hal. 1 serta, Kanada seorang peserta, India seorang peserta, Swiss seorang peserta dan Irlandia dua orang peserta. Sedangkan untuk kegiatan Granfondo yang dibagi dalam empat kategori mengambil start di Alun-alun Engku Putri menuju Simpang Kepri Mall, kemudian ke Jembatan 1,2,3,4,5 dan 6 Barelang, memutar dan kembali ke Jembatan 1. "Total jarak tempuhnya mencapai 90 km," kata dia. Granfondo diikuti 109 orang peserta dari 18 negara, yaitu

Laporkan Jika ..... syarakat tidak dirugikan dari kualitas produk seperti beras dan lainnya, konsumen juga harus bisa memilih dan memilah produk yang akan dibeli. "Untuk masalah kualitas produk makanan dan minuman yang beredar di pasar, antisipasi konsumen sangat penting, sehingga masyarakat tidak tertipu masalah kualitas dengan barang yang dibeli. Apalagi yang bisa berdampak pada kesehatan," ujar Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Dinas Perindustrian dan perdagangan ( Disprindag) Bintan, Setia Kurniawan, Jumat (13/5). Kurniawan menjelaskan, sampai sejauh ini pihak Disprindag Bintan terus memonitor pendistribusian seluruh kebutuhan masyarakat. Baik menyangkut masalah kuota serta izin yang dimiliki oleh para pengusaha. "Maksimalnya pengawasan terhadap peredaran barang dan produk, jelas tidak terlepas dari kerja sama dengan seluruh pihak. Sehingga masing-masing pihak apabila menemukan kejanggalan terkait barang atau produk yang masuk, harus segera melaporkan kepada aparat penegak hukum," ujarnya. Lebih jauh dikatakan, tidak hanya masalah kualitas barang, seperti beras yang dikeluhkan oleh masyarakat mengenai merek yang sama namun memiliki kualitas yang berbeda. Namun, itu juga harus dijadikan catatan bagi

Nomor 9 Tahun 2016, dan tidak perlu surat pengantar RT, RW dan Kelurahan/Desa. Mendagri juga meminta para Gubernur, Bupati/Wali kota agar memerintahkan kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/Kota untuk bekerjasama dengan Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit di daerah, untuk melakukan jempur bola pengurusan akta kelahiran, antara lain melalui sekolah TK, SD, SMP, SMU/SMK dan rumah sakit/puskesman, serta rumah persalinan. “Pemerintah Daerah dilarang memberikan syarat tambahan dalam pelayanan perekaman e-KTP dan penerbitan akta kelahiran, misalnya dengan lunas pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), dan lain-lain,” tegas Mendagri dalam surat tersebut. Mendagri juga meminta para Gubernur, Bupati/Walikota agar memerintah Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/ Kota atau Unit Kerja yang membidangi Administrasi Kependudukan di Provinsi untuk membuat SMS/Whatsapp Gateway dan menyebarluaskan nomor handphone kepada masyarakat luas untuk memudahkan sarana komunikasi dengan pemohon layanan/masyarakat. (btn)

lima peserta dari Indonesia, delapan peserta dari Australia, 17 peserta dari Inggris, 42 peserta dari Singapura, lima peserta dari Malaysia, dua peserta dari Jerman, tiga peserta dari Jepang dan dua peserta dari Amerika. Lalu dua peserta dari Belanda, empat peserta dari Perancis, seorang peserta dari Italia, dua peserta dari Polandia, seorang dari Filipina, tiga peserta dari Selandia Baru, empat peserta dari Kanada, seorang dari Swiss, tiga peserta dari Irlandia dan empat peserta dari India. (ant)

sambungan Hal. 1 seluruh masyarakat, sebagai bentuk antisifasi dan mencegah agar barang masuk yang bisa merugikan masyarakat dari segi kualitas dan kesehatan, bisa dideteksi lebih dini. "Sebaliknya dari pihak produsen pun, juga harus tetap menjaga kualitas barang atau produknya. Sehingga tidak ditinggalkan konsumen dan berdampak pada kesehatan masyarakat. Maka apabila ada prodak makanan, minuman dan lainnya yang kiranya berbahaya dan merugikan konsumen, harus melaporkan temuan tersebut," tambahnya. Sebelumnya, warga Tanjunguban, Bintan mengeluh. Pasalnya, beras yang mereka beli di salah satu minimarket di Bintan Utara, ternyata setelah dibuka dan dimasak, bentuk dan rasanya tak sama. Meski mereknya sama dengan biasa mereka konsumsi. Mawar (65), seorang ibu rumah tangga di Tanjunguban menyampaikan, beberapa kali dirinya membeli beras di minimarket setempat dengan merek beras "Anggur Merah". Tapi, bentuk dan kualitasnya tak sama, juga rasanya berbeda. "Kita sudah coba beras dengan karung goni 25 Kg dan 10 Kg dengan merek Anggur Merah. Itu pun setelah dibuka kualitas dan bentuknya juga tidak sama. Masyarakat awam jelas tidak memahami apa sebenarnya hingga bisa hal tersebut terjadi, tetapi masyarakat bisa merasa-

kannya," tutur Ibu Mawar. Hal yang sama juga dialami S Marbun yang juga warga Bintan Utara. Beberapa kali dirinya membeli beras dengan merek yang sama, namun setelah di cek, kualitasnya selalu tidak sama. "Kita juga sudah beberapa kali memperhatikan masalah kondisi karung goni dari beras yang mereknya sama. Tetapi memang selalu berbeda, begitu juga saat di tanya ke pegawai minimarket, pihak minimarket pun tidak bisa menjamin kalau merk sama kualitasnya sama," terangnya. Marbun berharap, pihak pemerintah bisa melakukan pengecekan ke lapangan terkait kualitas beras yang selalu berubah. Karena bisa jadi, sebelum beras tersebut sampai di tingkat pedagang, beras sudah dioplos. Sementara itu, A Heng salah seorang karyawan agen beras dan sembako milik Anggo di Tanjunguban mengatakan, dirinya tidak mengetahui secara persis masalahnya. Karena merek beras seperti yang dikeluhkan warga itu, menurutnya tidak ada di gudang milik pengusaha tersebut. "Kalau di sini beras merek Anggur Merah saat ini tidak ada dan yang ada beras pun tidak banyak. Termasuk mereknya pun hanya itu-itu saja," ujarnya sembari menunjukkan sejumlah karung beras di sekitar gudang tersebut. (btd)


2

ekonomi

Sabtu, 14 Mei 2016

8 Bank Dinyatakan Aman Transaksi Bank Mandiri Satu-satunya dari Indonesia JAKARTA (HK) – PT Bank Mandiri Tbk, menjadi salah satu dari delapan bank terkemuka di wilayah Asia Pasifik yang menerima penghargaan Visa Champion Security award di Visa Asia Pacific Security Summit yang ke-12. Penghargaan tersebut, merupakan pengakuan atas kepemimpinan dalam manajemen risiko dan efektivitas sistem pembayaran antifraud (penipuan). Delapan bank yang menerima penghargaan Champion Security award adalah, Westpac Banking Corporation (Australia/Selandia Baru), China Citic Bank (China), State Bank of India (India), Toyota Finance (Jepang), Lotte Card Company Limited (Jepang), PT Bank Mandiri Tbk (Indonesia), Siam Commercial Bank Limited Company (Thailand), dan Kasikom Public Company Limited (Thailand, terbaik di Asia Pasifik).

“Selamat kepada para pemenang. Masing masing bank tersebut, telah secara konsisten menunjukan kemampuan terbaiknya dalam mengelola berbagai risiko, sehingga mampu menciptakan lingkungan pembayaran yang aman bagi para konsumen dan merchant,” kata Joe Cunningham, head of risk Visa Asia Pasific, dalam keterangan tertulis yang dimuat media ini, Jumat (13/5). Dengan semakin banyak konsumen yang berbelanja dan melakukan pembayaran melalui perangkat dan medium digital, Visa percaya bahwa investasi pada teknologi dan produk

dengan standar terbaru dapat membantu lembaga keuangan, pedagang, pihak ketiga dan konsumen dalam melawan penipuan. "Pertumbuhan e-commerce dan dompet digital telah mengubah cara konsumen berbelanja. Titik-titik penjualan (point of sales) semakin menjauh dari toko dan mendekat ke ponsel dan perangkat digital lainnya. Di saat konsumen bersemangat untuk mencoba pengalaman bertransaksi yang inovatif dengan cara pembayaran baru, maka menjadi tanggung jawab kita sebagai industri untuk menjaga keamanan dan kepercayaan terhadap pembayaran elektronik," tutur Joe. Acara tahunan yang diselenggarakan pada 10-12 Mei ini, mengumpulkan para ahli untuk membahas inovasi dan perkembangan keamanan pembayaran. Seiring dengan populernya dompet digital dan pembayaran mobile secara global, lebih dari 400

(int)

BERI LAYANAN - Salah seorang petugas teller Bank Mandiri memberikan pelayanan kepada nasabah. Bank Mandiri menjadi satu dari 8 bank terkemuda di Asia Pasifik yang menerima penghargaan aman untuk transaksi. peserta berkumpul untuk mendengar bagaimana perkembangan perilaku pembelian konsumen bisa membentuk industri perda-

BPK RI Resmi Berkantor di Austria JAKARTA (HK)— Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) secara resmi telah berkantor di Gedung PBB di Wina, Austria. Berkantornya BPK RI tersebut merupakan tindak lanjut penunjukan BPK RI sebagai auditor eksternal Badan Energi Atom Internasional atau International Atomic Energy Agency (IAEA) tahun 2016-2017. Berdasarkan keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Jumat (13/5), BPK RI akan berkantor sampai dengan tahun 2018 untuk memeriksa laporan keuangan dan kinerja organisasi internasional di bawah PBB yang paling bergengsi dan strategis tersebut. Peresmian kantor ditandai dengan penyerahan dokumen oleh Sekretariat IAEA kepada Wakil Ketua BPK, Sapto Amal Damandari bertempat di gedung PBB Wina, Austria pada 9 Mei 2016. Selain peresmian kantor, delegasi BPK juga mengadakan diskusi dengan auditor sebelumnya yaitu lembaga pemeriksa India

gangan dan pembayaran di masa mendatang. Peserta juga membahas perubahan lanskap pembayaran, pentingnya

REPUBLIKA

(Comptroller Auditor General of India) dan beberapa pejabat IAEA selama tiga hari. IAEA adalah sebuah organisasi independen yang didirikan pada tanggal 29 Juli 1957 dengan tujuan mempromosikan penggunaan energi nuklir secara damai serta menangkal penggunaannya untuk keperluan militer. IAEA berfungsi sebagai

forum antarpemerintah untuk kerja sama ilmiah dan teknis dalam penggunaan teknologi nuklir dan tenaga nuklir secara damai di seluruh dunia. Kantor pusat IAEA terletak di Wina, Austria, dan beranggotakan 164 negara. Dengan menjadi auditor eksternal IAEA, diharapkan BPK akan mengetahui proses bisnis

JAKARTA (HK) — Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menyatakan pengembang asal Jepang telah menyiapkan investasi Rp2 triliun untuk pembangunan perumahan di Indonesia, sekaligus mendukung program satu juta rumah. Kepala BKPM Franky Sibarani, dalam keterangan tertulis di Jakarta hari ini, Jumat (13/5), mengatakan fokus investasi perusahaan asal Jepang itu menyediakan perumahan di dalam kawasan industri, yang ditujukan untuk para tenaga kerja dari para penyewa kawasan industri, dengan menggunakan standar kualitas dan teknologi Jepang. "Pada tahap awal, peru-

0,75 persen. Sementara Bank Perkreditan Rakyat adalah sebesar 9,50 persen untuk mata uang Rupiah. "Penurunan Tingkat Bunga Penjaminan sebesar 25 bps dipandang sejalan dengan perkembangan indikator ekonomi makro dan likuiditas perbankan yang secara umum mengalami peningkatan," jelas Sekretaris Lembaga LPS Samsu Adi Nugroho dalam keterangan tertulisnya, Jumat (13/5). Dia menjelaska, nilai tukar rupiah cenderung menguat, didorong oleh

turunnya ketidakpastian di pasar keuangan global dan masuknya dana asing ke pasar keuangan domestik. Inflasi pada April 2016 kembali menurun dan diperkirakan akan berada pada rentang sasaran kebijakan moneter pada tahun ini. Pelonggaran kebijakan yang dilakukan oleh otoritas moneter serta percepatan realisasi belanja pemerintah telah mendorong perbaikan likuiditas perbankan yang terlihat dari penurunan suku bunga simpanan dan suku bunga pinjaman antarbank.

LIPUTAN6

SEORANG petugas teller dari LPS memberikan layanan kepada salah seorang konsumennya.

sahaan akan berinvestasi sekitar Rp 2 triliun di salah satu kawasan industri di Jawa Barat. Direncanakan investasi ini akan mulai direalisasikan semester dua 2016," katanya. Minat investasi yang disampaikan oleh investor Jepang tersebut dinilai positif bagi sektor real estate di Indonesia. Masuknya pengembang dari Jepang, menurut Franky, akan mendorong persaingan dan berdampak positif pada pembangunan rumah yang dibutuhkan di kawasan industri. Ketersediaan rumah di kawasan industri, ujar Franky, berpengaruh pada biaya hidup yang harus dikeluarkan tenaga kerja. Pekerja tidak perlu mengeluarkan biaya transportasi karena tinggal dekat

yang ada di IAEA dan negara-negara yang sudah menggunakan tenaga nuklir untuk perdamaian. Selain itu, dengan terpilihnya BPK menjadi Auditor Eksternal IAEA membuktikan kualitas dan kapasitas BPK sebagai lembaga pemeriksa, serta adanya pengakuan dunia terhadap kinerja BPK. (rol/ant)

LPS Turunkan Suku Bunga 25 Bps JAKARTA (HK) — Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) kembali menurunkan tingkat bunga penjaminan sebesar 25 bps dan berlaku efektif mulai tanggal 15 Mei 2016 hingga 14 September 2016. Tingkat bunga penjaminan ini berlaku untuk simpanan dalam rupiah dan valuta asing (valas) di Bank Umum serta untuk simpanan dalam rupiah di Bank Perkreditan Rakyat. Dengan demikian, tingkat bunga penjaminan bank umum untuk mata uang Rupiah adalah 7,0 persen dan valas

Sesuai ketentuan LPS, apabila suku bunga simpanan yang diperjanjikan antara bank dengan nasabah penyimpan melebihi Tingkat Bunga Penjaminan simpanan, maka simpanan nasabah dimaksud menjadi tidak dijamin. Berkenaan dengan hal tersebut, bank diharuskan untuk memberitahukan kepada nasabah penyimpan mengenai Tingkat Bunga Penjaminan simpanan yang berlaku dengan menempatkan informasi dimaksud pada tempat yang mudah diketahui oleh nasabah penyimpan. Sejalan dengan tujuan untuk melindungi nasabah dan memperluas cakupan tingkat bunga penjaminan, LPS menghimbau agar perbankan lebih memperhatikan ketentuan tingkat bunga penjaminan simpanan dalam rangka penghimpunan dana. Dalam menjalankan usahanya, bank hendaknya memperhatikan kondisi likuiditas ke depan. Dengan demikian, bank diharapkan dapat mematuhi ketentuan pengelolaan likuiditas perekonomian oleh Bank Indonesia, serta pengaturan dan pengawasan perbankan oleh Otoritas Jasa Keuangan.(okz)

tersedia untuk konsumen, serta dorongan kepada pemerintah untuk menuju masyarakat digital nontunai. (vvn)

Pengembang Jepang Serbu Ina Program Sejuta Rumah

DUA pegawai BPK tampak berbincang dari balik jendela di kantor BPK.

kolaborasi antara organisasi yang sudah mapan dan yang baru masuk ke industri, karena banyaknya jasa pembayaran yang

TEMPO

ILUSTRASI pembeli rumah sedang melihat rumah murah yang disiapkan pemerintah.

dengan lokasi pabrik. "Nanti ini dapat menjadi bagian dari fasilitas atau remunerasi yang diberikan perusahaan kepada karyawannya," ujarnya. Sebelumnya, Deputi Bidang Pengendalian dan Pelaksanaan Penanaman Modal BKPM Azhar Lubis melakukan kegiatan pemasaran investasi serta one on one meeting di Osaka, Kamis (12/5). Saat itu disampaikan bahwa minat investasi di sektor real estate tersebut akan dikawal tim marketing officer wilayah pemasaran Jepang dan kantor perwakilan BKPM di Tokyo, yang juga berkoordinasi dengan perwakilan RI di Jepang. "Kami akan mengawal minat investasi yang telah disampaikan hingga menjadi komitmen investasi yang nantinya direalisasikan," ujar Azhar. Dalam catatan BKPM, pada triwulan pertama 2016, investasi Jepang di Indonesia tercatat mencapai US$ 1,58 miliar. Investasi ini terdiri atas 427 proyek dan menyerap 28.377 tenaga kerja. Posisi Jepang berada di peringkat kedua dari daftar negara sumber investasi di Indonesia. Jepang berada di bawah Singapura dan di atas Hong Kong, Cina, dan Belanda.(tmp)

Tax Amnesty Ditargetkan Disahkan 1 Juni Jika Tidak, Siap-siap Dikejar Petugas Pajak JAKARTA (HK) - Rancangan Undang-Undang (RUU) Pengampunan Pajak atau Tax Amnesty masih dibahas di DPR, dan ditargetkan bisa berlaku 1 Juni 2016. Bila RUU ini mandek, rencana cadangan dipersiapkan. Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro, mengatakan, pihaknya sudah memegang data-data wajib pajak yang bisa dikejar untuk meningkatkan penerimaan pajak di tahun ini. Petugas pajak akan mengejar orangorang yang masuk data tersebut, untuk ditagih pembayaran pajaknya. "Pada 1 juni ada atau tidak tax amnesty, kita menggenjot pajak dari data tax amnesty. Kita punya plan B. Sekarang mode petugas pajak menahan tidak melakukan pemeriksaan. Karena kalau ikut tax amnesty maka tidak melakukan pemeriksaan," ujar Bambang, dalam diskusi dengan pemimpin media massa di rumah dinasnya, Widya Chandra, Jakarta, Kamis malam (12/5).

Target penerimaan pajak di tahun ini memang tinggi, yaitu Rp 1.546,7 triliun. Skenario pengampunan pajak sudah diperhitungkan untuk memicu penerimaan pajak tersebut. Lewat pengampunan pajak ini, pemerintah ingin menarik dana warga negara Indonesia (WNI) yang selama ini ditaruh di luar negeri dan tidak dilaporkan pajaknya. Target yang akan ditarik adalah Rp 1.000 triliun. Bambang memiliki data intelijen yang menyebutkan, jumlah uang WNI yang disimpan di luar

negeri sebesar pertumbuhan domestik bruto (PDB) Indonesia yang nilainya Rp 11.400 triliun. Dia menargetkan setidaknya Rp 1.000 triliun kembali lewat pengampunan pajak. Dana Rp 1.000 triliun ini, lanjut Bambang bisa mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,3% di tahun ini. "Dana ini seperti transfusi darah. Ekonomi akan bereaksi berbeda," ucap Bambang. Pengampunan pajak ini memberikan kesempatan kepada mereka yang selama ini menyembunyikan hartanya dari pajak, untuk melaporkannya dengan tebusan atau denda yang kecil.(detik)

DETIK

SUASANA dialog tax amnesty yang digelar Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) beberapa waktu lalu. Editor: Amir Yunus , Layout: Hestu P


CMYK

3

bisnis

Sabtu, 14 Mei 2016

Harga Jengkol Tembus Rp36 Ribu Lebih Mahal Ketimbang Ikan BATAM (HK) — Harga jengkol melambung 2 kali lipat dari harga awalnya. Bahkan, mengalahkan harga ikan segar di Batam. Berdasarkan pengakuan pedagang di Pasar Aviari, Batu Aji, Batam, harga jengkol telah menembus angka Rp 36 ribu per kilonya, harga sebelumnya Rp 20 ribu. Akibat kenaikan ini, para pedagang malas menyediakan jengkol untuk dijual. Padahal, jengkol salah satu komoditi yang digemari penikmat kuliner Indonesia. Dari puluhan pedagang yang berjualan hanya dua pedagang saja yang menjual jengkol. "Karena naik

jadi malas mau jual, kalau nanti jual para pembeli jadi banyak mengeluh jadi malas mau jual" ujar Siti, salah satu pedagang di pasar Aviari, Jumat (13/5). Anehnya, harga jengkol yang melambung tinggi ini tidak sebanding dengan harga-harga lainnya, seperti ikan selar dan benggol yang bisa didapat dengan Rp 20 ribu per kilogramnya. Kenaikan ini berpengaruh bagi para pedagang. Pendapatan mereka menjadi turun karena para pembeli enggan membeli sete-

lah mengetahui harga jengkol telah meroket sejak dua minggu. "Banyak yang mau beli, tapi waktu dengar harganya segitu jadi gak jadi. Mereka bilang daripada beli jengkol mending beli ikan. Jadi itu juga alasan saya gak jual jengkol. Karena pernah saya jual waktu itu, 4 kilo aja lama banget baru terjual" kata Sinta, pedagang lainnya. Sementara itu, untuk harga cabe masih stabil dengan harga Rp 36 ribu per kilonya. Perlu diketahui juga, pemerintah melalui Presiden Jokowi telah memerintahkan agar menjelang Idul Fitri ketersediaan dan stabilitas sembako dapat terjaga di seluruh Indonesia. (mrd)

Peternak: Indonesia Masih Butuh Sapi Impor INT

TUMPUKAN JENGKOL — Tumpukan jengkol di salah satu pasar basah di Batam. Belakangan harga jengkol terus melejit hingga Rp36 ribu per kiloganya.

KPPU: Enam Komoditas Naik Jelang Ramadhan PEKERJA melakukan aktivitas bongkar muat sapi impor Australia di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. ANTARA

SEMARANG (HK) — Perhimpunan Peternak Sapi dan Kerbau Indonesia menyatakan Indonesia masih membutuhkan sapi impor menyusul tingginya konsumsi daging sapi di dalam negeri. "Memang sekarang ini kebutuhan daging di dalam negeri sangat tinggi seiring dengan kebutuhan masyarakat Indonesia akan gizi yang baik," kata Ketua Bidang III PPSKI

CMYK

Bambang WHEP di Semarang, Kamis (12/5). Berdasarkan data dari PPSKI saat ini kebutuhan daging sapi secara nasional mencapai 300 ribu ton/ tahun. Dengan total kebutuhan tersebut ketersediaan ternak sapi di Indonesia tidak mampu memenuhi kebutuhan masyarakat setiap tahunnya. Saat ini, jumlah sapi di Indonesia mencapai 14 juta ekor dengan jumlah peternak sebanyak 5 juta orang. Dengan ketersediaan tersebut, Indonesia masih harus mengimpor 600 ribu ekor sapi setiap tahunnya. "Impor masih perlu dilakukan karena tidak semua sapi yang ada ini siap dipotong dan dikonsumsi. Ada yang khusus untuk dikembangbiakkan," katanya. Selain itu, tidak semua peternak sapi ini adalah peternak komersial yang fokus melakukan ternak untuk

konsumsi masyarakat. "Dari data kami, jumlah peternak komersial di Indonesia tidak lebih dari 5 persen dari total 5 juta peternak tadi," katanya. Oleh karena itu, impor dirasa masih perlu dilakukan. Meski demikian, pihaknya meminta kepada Pemerintah agar impor dilakukan secara hati-hati. Salah satu yang harus dilakukan adalah tidak mengimpor sapi dari negara yang belum bebas penyakit mulut dan kuku (PMK) salah satunya negara India. "Pada dasarnya jangan sampai impor ini justru merugikan peternak," katanya. Menurut dia, Pemerintah tetap harus menjaga minat masyarakat untuk mau beternak sapi dan kerbau. Salah satu upayanya adalah impor tidak langsung digelontorkan begitu saja. "Kalau impor digelontorkan terus bisa-bisa menurunkan minat peternak untuk beternak sapi," katanya. (ant)

JAKARTA (HK) — Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) memprediksi enam komoditas pangan, yakni daging sapi, daging ayam, telur, cabai, bawang merah, dan gula akan naik menjelang Ramadhan dan Lebaran. Komisioner KPPU, Saidah Sakwan di Surabaya, Jumat (13/5) mengatakan tahun ini akan ada penambahan komoditas yang naik, yaitu gula pasir, jika dibandingkan tahun lalu yang hanya lima komoditas. "Kami sudah menyiapkan beberapa langkah, yaitu pemantauan kondisi faktual pasar komoditas pangan serta melakukan kajian dan penelitian untuk pemutakhiran data komoditas pangan dengan tingkat akurasi yang tinggi," katanya. Selain itu, lanjutnya juga akan melakukan koordinasi dengan Kementerian/lembaga teknis, Dinas teknis terkait, Asosiasi, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) serta mendorong Pemerintah Pusat dan Daerah untuk memperbaiki mekanisme penyimpanan komoditas pangan. Ia mengatakan langkah-langkah tersebut harus segera dilakukan untuk melindungi kesejahteraan

konsumen serta menekan terjadinya gejolak pangan yang akhir-akhir ini mulai dirasakan masyarakat. "Kami akan melakukan pengawasan, khususnya kepada para pengusaha karena sesuai temuan di lapangan terdapat hukum permintaan. Adanya kesepakatan harga antar pengusaha atau kartel juga akan menyebabkan tingginya beberapa komoditas pangan," paparnya. Ia mencontohkan daging sapi. Ada 62 industri yang beroperasi di Indonesia, namun hanya ada dua pelaku

usaha, yaitu industri dari Singapura dan Thailand yang menguasai 65 persen pasar daging sapi. "Biasanya pada bulan Juni-Juli akan ada penurunan impor daging sapi dari Australia. Pada momen ini, kami melihat apakah ada kesepakatan dari pengusaha untuk sengaja mengurangi pasokan, karena kalau pasokan berkurang, maka harga akan naik," jelasnya. Oleh karena itu, ia menambahkan pihaknya juga akan melakukan pengawasan terkait perilaku pelaku usaha dalam

komoditas pangan. Langkah tersebut juga akan dikoordinasikan dengan instansi terkait. Kepala Kantor Perwakilan Daerah (KPD) KPPU Surabaya, Aru Armando, menuturkan gula pasir menjadi fokus dari KPPU, namun tidak akan mengabaikan komoditas pangan lainnya. "Gula pasir berada dalam status waspada, apalagi adanya dugaan industri gula rafinasi impor yang dijual tanpa merek dalam karung, sehingga akan merugikan industri gula rafinasi nasional," katanya.(rol)

REPUBLIKA

SALAH seorang pedagang daging sapi sedang merapikan daging sapi dagangannya. Daging sapi menjadi salah satu komoditas yang diprediksi naik jelang Ramadhan.

Editor: Amir Yunus , Layout: Hestu P


4

pendidikan

Sabtu, 14 Mei 2016

Empat Pelajar Jurusan Perawat Lolos SNMPT SMK Kartini Batam BATAM (HK) — Tak tergambar kegembiraan dirasakan empat pelajar SMK Kartini Batam pada program keahlian Keperawatan setelah dirinya dinyatakan lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang mereka idamkan. Dia adalah Reyna Putri Aditya, Raja Alma Dwi Mayasari, Nur Haniffa, dan Venty Erla Erwanda. Mereka mengaku tak menyangka dan tentunya

bersyukur telah lolos masuk PTN. "Kami sangat senang dan bersyukur serta betul-betul tak menyangka bahwa kami bisa terjaring lolos di seleksi SNMPTN,"ungkap Reyna mewakili rekan-rekannya. Dia mengaku kalau ia diterima di Universitas Negeri Semarang (UNS) pada jurusan Kesehatan Masyarakat untuk program S1. "Saya, Nur dan Alma sama, diterima UNS pada jurusan yang sama, kami nanti masuk pertama tanggal 17 Agustus 2016, kami harus verifika-

si ulang akhir Mei nanti," kata Reyna yang mengaku ingin menjadi PNS di Rumah Sakit Otorita ini sambil diamini Raja Alma. "Saya malah sudah mendaftarkan diri ke perguruan tinggi swasta, karena diterima di PTN ini akhirnya saya cancel yang swasta,"aku Alma. Sedangkan Nur mengaku kelak ingin jadi guru bidang keperawatan dan mengajar di jurusan tersebut seperti guru pembimbing program keahlian keperawatan mereka di SMK Kartini, Sa'-

datul Munawwarah, "Kalau saya ingin jadi konselor kesehatan di klinik atau rumah sakit,"timpal Alma. Sedangkan Venty mengaku ia diterima di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga di Yogyakarta pada jurusan Ilmu Komunikasi. Ditanya apa yang mendasari mereka mendaftar di PTN di luar Batam, dengan lantang Reyna mengatakan mereka ingin belajar mandiri dan meraih cita-cita mereka sesuai dengan kemauan mereka dimasa

depan. "Kami siap menghadapi tantangannya, dan ingin berhasil meraih cita kami,"ucapnya berbarengan dengan penuh semangat. Munawwarah selaku pembimbing Keperawatan SMK Kartini, mengatakan untuk kriteria yang bisa mendaftarkan diri ikut SNMPTN adalah Nilai rapor. "Nilai rapor mereka dari semester 1 hingga 5 rata-rata diatas 8, kita dari sekolah berharap mereka dapat mengikuti proses perkuliahan nantinya dengann baik dan lancar,

DIAN/HALUAN KEPRI

DARI kiri, Reyna, Nur Yaniffa, Venty Erla, Raja Alma, siswi jurusan Keperawatan SMK Kartini yang lolos SNMPTN 2016.

karena apa yang mereka pilih itupun sesuai dengan jurusan dan minat mereka, semoga mereka sukses sehingga menjadi

acuan pihak lain bahwa dari SMK Kartini program keahlian keperawatan bisa lolos di PTN," jelasnya. (cw54)

Tingkat Kejujuran UN 2016 Naik JAKARTA (HK) — Hasil ujian nasional (UN) 2016 tingkat SMA atau sederajat mengalami penurunan nilai rata-rata nasional dari sebelumnya 61,29 menjadi 54,78. Namun berdasarkan indeks integritas, terjadi peningkatan, yakni dari tahun lalu 61,98 menjadi 64,04. Ini artinya, tingkat kejujuran peserta dan sekolah penyelenggara UN 2016 naik dari tahun lalu. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan menuturkan, hasil UN 2016 dan indeks integritas dapat digambarkan dengan sebuah matriks yang terdiri dari empat kuadran. Kuadran pertama dengan nilai UN dan indeks integritas tinggi, kuadran dua dengan nilai UN rendah tetapi indeks integritas tinggi, kuadran tiga dengan indeks integritas dan nilai UN rendah, serta kuadran empat dengan nilai UN tinggi tetapi indeks integritas rendah. "Kuadran keempat berarti kecurangan terjadi secara sitematis, melibatkan guru dan sekolah. Kalau di kuadran tiga ke-

curangan bersifat individu atau perorangan," terangnya dalam konferensi pers hasil UN 2016 di Gedung A Kemdikbud, Jakarta, beberapa hari lalu. Anies menjelaskan, tahun ini terjadi penurunan signifikan sekolahsekolah yang sebelumnya menempati kuadran empat, yakni yang nilai UN tinggi namun indeks integritas rendah. Berdasarkan data, pada 2015 sekolah SMA yang masuk kuadran empat sebanyak 56,6 persen atau 7.041 sekolah. Sedangkan pada UN 2016 turun signifikan menjadi 41,7 persen atau 4.880 sekolah. "Sementara sekolah di kuadran dua, yakni nilai UN rendah namun indeks integritas tinggi meningkat dari 7,5 persen menjadi 8,3 persen. Ini membuktikan praktik kecurangan UN yang sistemik di sekolahsekolah menurun secara

signifikan," ujarnya. Ke depan, kata Anies, berupaya meningkatkan capaian di kuadran satu,

sudah puas tidur semalaman. Ketiga Tubuh yang Lebih Segar. Kamu sudah mendapatkan cukup istirahat di malam hari. Sehingga di waktu subuh, fisik segar segar, dan rasa pegal serta letih telah hilang. Pada akhirnya, pikiran Anda lebih fokus terhadap materi. Keempat Pikiran Lebih Fokus Karena Belum Sarapan. Agak aneh memang, namun begitulah faktanya. Tradisi Indonesia untuk sarapan adalah pukul 7.00 pagi. Tradisi tersebut membuat perut masih kosong di waktu subuh, sehingga kamu lebih terfokus pada pelajaran. Karena jika kamu telah sarapan, maka pikiran akan terfokus pada perut karena pencernaan makanan sedang dilakukan. Keempat Lebih Produktif. Menghafal materi dan memahami pelajaran-pela-

serius menunjukkan tekad mewujudkan UN terlaksana dengan jujur. "Saya kira perlu men-

gapresiasi para kepala daerah yang secara jelas menunjukkan sikap untuk mengakhiri praktik

kecurangan UN sehingga tidak ada lagi subsidi jawaban," pungkasnya. (oke)

NET

KELOMPOK BELAJAR — Pelajar SMA sedang menggelar kelompok belajar dalam mengerjakan tugas pada Kurikulum 2013, beberapa waktu lalu. Kegiatan ini sangat positif bisa membangun motivasi belajar serta terjalin tutor sebaya.

Manfaat Belajar di Waktu Subuh AKTIVITAS belajar di waktu subuh memang menciptakan banyak keajaiban. Seolah, materi yang kita pelajari dengan sekejap dapat masuk ke pikiran dan mudah untuk diingat. Sedikitnya, ada alasan mengapa kamu disarankan untuk belajar di waktu subuh Pertama Tanpa Gangguan. di subuh hari, aktivitas manusia belumlah dimulai, suara kendaraan belum terdengar, dan teriakan-teriakan tetanggapun rasa tidak ada. Kombinasi suasana tersebut memberikan kita kenyamanan dan ketenangan dalam belajar. Kedua Rasa Kantuk Telah Sirna. Fakta ini berbeda dengan belajar di malam hari dimana kita sering merasakan rasa kantuk yang sangat kuat. Subuh adalah waktu yang cocok untuk belajar karena mata

yaitu baik nilai dan indeks integritas tinggi. Anies juga turut mengapresiasi para kepala daerah yang secara

jaran sulit di waktu subuh terasa lebih mudah. Ini karena hormon serotonin yang ada di dalam tubuh terus diproduksi sewaktu tidur. Hormon tersebut mempunyai fungsi menurunkan tingkat stress di dalam tubuh. Sehingga, kamu mampu memecahkan masalah dengan tenang, teliti, dan lugas. Kelima Konsentrasi Penuh. Di dalam belajar, konsentrasi adalah hal mutlak. Tubuh kamu akan memproduksi hormon noreadrenalin ketika tidur. Tujuan hormon tersebut adalah untuk membangkitkan konsentrasi. Gabungan antara hormon serotonin dan nonadrenalin tentu membuat kamu mempunyai konsentrasi penuh yang berujung pada produktifitas tingkat tinggi.(edukasi)

SMK se Kota Batam Gelar Lomba Bola Voli di Ajang O2SN 2016

DIAN/HALUAN KEPRI

Tim putra sedang bertanding diajang lomba bola voli pada O2SN 2016 tingkat SMK se Kota Batam, Kamis (12/5). Ajang O2SN ini merupakan iven tahunan dengan memperlombakan berbagai cabang olahraga.

BATAM (HK) — Untuk kesekian kalinya ajang O2SN untuk cabang bola voli tingkat SMK se Kota Batam tahun ini mulai digelar, Kamis (12/5).

Menurut Koordinator O2SN Cabang Bola Voli tingkat SMK, Deden Suryana bahwa untuk O2SN cabang bola voli ini terdiri dari 17 tim putra dan 14

tim putri. "Untuk putra pertandingan dilaksanakan di lapangan SMK Aljabar Bengkong, sedangkan untuk putri dilaksanakan di lapangan SMK Nurul jadid. Pelaksanaannya mulai Kamis (12/5) hingga Senin (16/5), pada pukul 14.00-18.00 WIB. Sedangkan pembukaannya, Rabu (11/5) di SMKN 4 Batam," ujarnya. Dikatakan Deden, dalam satu hari ada 4 pertandingan, yakni menjadi 8 tim bertanding. Babak penyisihan sampai semifinal menggunakan 2 set kemenangan, sedangkan final menggunakan 3 set kemenangan. Final nanti akan diadakan pada hari Senin (16/5) mendatang tepatnya pukul 15.00 WIB. dijelaskan Deden bahwa kegia-

tan ini merupakan agenda tahunan seluruh sekolah SMK se Kota Batam. "Tujuannya selain mencari bibit pemain voli handal juga mempererat silahturahmi antar siswa SMK se Kota Batam. Pemenang voli juara 1 nantinya akan dijadikan perwakilan O2SN tingkat provinsi," ucapnya. Selain bola voli, kata Deden masih ada 7 cabang lomba di O2SN lainnya yang dilaksanakan yaitu catur (di SNKN 4 Batam), renang, tenis meja, pencak silat, karate, bulutangkis, atletik, lempar jauh, dan tolak peluru. Tahun kemarin yang mewakili ke provinsikata dia, merupakan Kontingen dari Batam. "Untuk Wasit pada Kamis (12/5) ini, wasit 1 dari SMKN 1 dan wasit 2 dari SD Kartini," imbuh Deden lagi. Ditempat sama, Koordinator O2SN SMK Aljabar yang juga Kepala Sekolah SMK ALjabar, Deden Sirozzudin mengucapkan terima kasihnya kepada Disdik dan MKKS SMK Kota Batam atas diberinya kepercayaan sebagai koordinator bola voli dan tuan rumah pelaksanaan ajang tersebut. "Ajang ini diharapakan selain sebagai ajang silahturahmi, juga ajang persahabatan siswa SMK se Kota Batam, dan menjadi kesempatan untuk memperbaiki kekurangan yang ada. Kedepannya bisa memperbaiki sarana prasarana khususnya lapangan bola voli dan takraw serta mempersiapkan juara umum dari SMK Aljabar,"tutupnya.(CW54)

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, Editor : Arment, Layout : Restu


5

opini

Sabtu, 14 Mei 2016

Kenaikan Harga Sembako Jelang Ramadhan Kenaikan harga kebutuhan bahan pokok mendekati Ramadhan menjadi fenomena rutin tahunan yang dihadapi masyarakat. Kondisi tersebut menimbulkan keresahan, namun masyarakat seolaholah tidak berdaya. Hukum ekonomi "mengalahkan" keresahan itu: ketika permintaan barang meningkat dan ketersediaan barang menipis, maka harga barang cenderung naik. Mungkinkah fenomena

harga tersebut dijungkirbalikkan, seperti pernyataan Ketua Koperasi Jaya PKL Bintan, Usman? Ketua Koperasi itu meminta instansi terkait segera bertindak untuk melakukan penurunan harga seperti gula dan lainnya. Sebab harga gula di Bintan saat ini berkisar Rp15.000 ribu/kg diharapkan bisa turun menjadi Rp13.000 ribu/kg. Usman menyebut penurunan harga itu sebagai penjungkirbalikan. Permintaan Usman itu menyiratkan keberpiha-

kan di tengah kesulitan ekonomi masyarakat. Namun menata hargaharga di tengah permintaan yang tinggi tentu bukan persoalan ringan. Diperlukan penerapan kebijakan dan koordinasi di berbagai sektor untuk menjamin ketersediaan barang. Artinya, jungkir balik harga itu sangat mungkin direalisasikan sepanjang terjadi pengawasan tepat. Pemerintah memiliki daya untuk mengontrol harga

saat melambung, misalnya dengan menggelar operasi pasar. Bank Indonesia mencatat adanya barang-barang yang menjadi pemicu inflasi seperti gula, beras, daging ayam, daging sapi, cabai, dan minyak goreng. Kebutuhan barang strategis itu perlu diawasi ketersediaannya sejak menjelang Ramadan hingga usai Lebaran. Pemerintah memiliki peran sentral untuk menjaga stok di pasaran agar tidak langka. Apabila prod-

uksi dalam negeri tidak lagi memenuhi kebutuhan masyarakat, maka kebijakan impor bisa ditempuh untuk menjaga ketersediaan pasokan barang. Ketika stok aman, masalah distribusi sering menjadi kendala. Nah, penyaluran barang-barang dari instansi pengelola dan sentra-sentra produksi ke pasar penting dijamin agar tidak mengalami ketersendatan. Ini terkait dengan persoalan infrastruktur. Sarana

Hak Korban Pemerkosaan Kasus pemerkosaan pertama yang cukup heboh dimuat di media adalah kasus Sum Kuning. Kini, Yuyun, anak gadis asal Rejang Lebong, Bengkulu, berusia 14 tahun diperkosa oleh 14 anak lelaki setelah mereka meminum minuman keras (miras). Meminum miras bukan satusatunya penyebab pemerkosaan, juga karena pelaku sering menonton pornografi. Apakah ada perlindungan hukum secara keperdataan bagi pribadi Yuyun atau lainnya sebagai korban pemerkosaan? Dan/atau apakah ada perlindungan hukum secara keperdataan bagi keluarga (ahli waris) korban yang mati karena pemerkosaan? Perlindungan hukum publik (masyarakat) terdapat di KUHP Pasal 285 dengan hukuman penjara paling lama 12 tahun bagi setiap orang (lelaki) yang melakukan pemerkosaan perempuan di luar perkawinan. Larangan pemerkosaan terhadap anak perempuan atau anak lelaki (di bawah 18 tahun) diatur dalam UU No 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak yang diubah oleh UU No 35 Tahun 2014 di Pasal 76D. Hukumannya, paling singkat lima tahun penjara dan paling lama 15 tahun. Perlindungan hukum publik atas kejahatan seksual berupa pemerkosaan yang menyebabkan matinya korban pun ada dalam Pasal 339 KUHP dengan penjara seumur hidup atau paling lama 20 tahun. Jadi, pasal itu baru memberikan perlindungan hukum publik, bukan perlindungan hukum keperdataan. Apakah hak korban pemerkosaan atau keluarga korban yang mati karena pemerkosaan telah dilindungi dengan hukuman penjara sebagaimana Pasal 285 KUHP atau Pasal 81 UU Perlindungan Anak? Apakah dengan hukuman penjara seumur hidup, kerugian korban dan/atau keluarganya sudah terpenuhi? Hak keperdataan bagi, pertama, korban pemerkosaan yang sudah pasti trauma dan bisa mengalami gangguan mental (kejiwaan) berat. Kedua, jika korban hamil akibat pemerkosaan. Ketiga, bagi keluarga korban (ahli waris) jika korban kehilangan nyawa akibat pemerkosaan. Apalagi, jika korban pencari nafkah utama keluarga, maka tidak puas dengan pidana penjara. Bila dilihat dari UUD 1945

SUNGGUH sangat miris, memilukan, dan memprihatinkan kondisi moral dan akhak sebagian masyarakat saat ini. Dari hari ke hari, selalu ada berita pemerkosaan, baik terhadap orang dewasa maupun anak-anak, baik anak perempuan maupun anak lelaki.

Oleh: Neng Djubaedah Dosen di Fakultas Hukum Universitas Indonesia bahwa setiap orang, termasuk korban pemerkosaan berhak mendapat kehidupan yang layak sejahtera lahir batin (Pasal 28H UUD 1945), berhak atas perlindungan diri pribadi, keluarga, kehormatan, martabat, dan harta bendanya (Pasal 28G ayat (1) UUD 1945), berhak untuk hidup, tidak disiksa, berhak atas kemerdekaan pikiran dan hati nurani, berhak beragama yang tidak dapat dikurangi dalam keadaan apa pun (Pasal 28I ayat (1) UUD 1945). Maka, amat patut jika korban dan/atau keluarganya diberikan perlindungan hukum keperdataan oleh negara. Demikian pula bagi anak hasil pemerkosaan, ia berhak atas kelangsungan hidup--anak hasil pemerkosaan dalam kandungan ibunya tidak boleh diaborsi setelah melewati masa kehamilan 40 hari (Pasal 31 ayat (2) PP No 61 Tahun 2014 juncto Fatwa MUI No 4 Tahun 2005). Anak berhak tumbuh dan berkembang serta perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi (Pasal 28B ayat (2) UUD 1945). Bila perlindungan hukum keperdataan ini tak dipenuhi, tentu mengganggu kualitas kehidupan korban dan masa depan keluarga serta anak hasil pemerkosaan. Jadi, hukuman penjara atau mati tak menyelesaikan masalah bagi korban atau keluarganya. Sekalipun terhadap anak hasil pemerkosaan bisa mengacu pada Putusan Mahkamah Konstitusi No 46/PUU-VIII/ 2010 tanggal 17 Februari 2012 juncto Fatwa MUI No 11 tanggal 10 Maret 2012 tentang Anak Hasil Zina dan Peraturan Terhadapnya. Tapi, belum ada peraturan yang memuat tentang restitusi dan kompensasi bagi korban pemerkosaan. Restitusi dalam Islam Sejak awal 2002, penulis mengusulkan agar korban pornografi dan/atau pornoaksi atau ahli warisnya, baik pribadi yang

Kolom Publik (Bagian Kedua) JIKA kita mengetahui sesungguhnya kekuatan sedekah sangat dahsyat. Ibadah ringan ini sekilas memang sederhana dan mungkin sepele di mata orang. Tetapi, sentuhan sedekah begitu menakjubkan. Sedekah, seperti penegasan Umar bin Khatab, akan menghapuskan dosa kecil yang dilakukan. Aktivitas berbagi ini pula pahalanya akan dilipatgandakan. Ini seperti yang ditegaskan di surah al-Baqarah ayat 261 yang artinya : “Perumpamaan (nafkah yang dikeluar-

kecanduan pornografi yang terbukti sebagai korban atau korban pemerkosaan dan/atau pembunuhan atau tindak pidana lainnya akibat pornografi atau pornoaksi semestinya direhabilitasi. Mereka mendapat restitusi (ganti kerugian, semacam diyat) yang pembayarannya dibebankan kepada pelaku sesuai putusan pengadilan. Kepada korban atau keluarganya juga bisa diberi kompensasi sesuai putusan pengadilan yang pembayarannya ditanggung negara bila pelaku atau keluarganya tak dapat membayar restitusi. Tujuan restitusi maupun kompensasi adalah demi perlindungan korban. Dalam Islam, restitusi (diyat) dapat diambilkan dari baitul mal bila pelaku pembunuhan atau pelukaan setelah mendapat pemaafan dari korban atau keluarganya, ternyata tak mampu memenuhi. Hal ini sesuai tujuan pendirian baitul mal adalah untuk kepentingan Islam dan kesejahteraan umat Islam (Neng Djubaedah, Pornografi dan Pornoaksi Ditinjau dari Hukum Islam, 2009, hlm 300). Amat adil jika korban pemerkosaan mendapat restitusi dari pelaku sebagai bentuk perlindungan hukum keperdataan. Pendapat penulis ini (Perzinaan Dalam Peraturan Perundangundangan di Indonesia Ditinjau dari Hukum Islam, 2010, hlm 222-224) ternyata telah dikemukakan Imam Syafi'i (767– 820 M), Imam Malik (713–795 M), dan Imam Hambali (781855 M) pada abad kedelapan dan kesembilan Masehi. Setiap orang (lelaki) yang memperkosa perempuan, baik gadis maupun janda, maka dia (lelaki pemerkosa) harus membayar mahar mitsil atau sebesar nilai mahar. Hukuman hadd zina terhadap pemerkosa, tidak kepada korban pemerkosaan (Malik Ibn Anas, Al-Muwatta' (terjemahan), hlm 416). Berapa jumlah mahar yang dibayarkan kepada atau diterima seorang istri? Mahar adalah hak istri dan kewajiban suami (Pasal 34 ayat (1) Kompilasi

Hukum Islam/KHI) berdasarkan asas kesederhanaan dan kemudahan (Pasal 31 KHI) yang jumlahnya kesepakatan kedua pihak (Pasal 30 KHI). Namun, penentuan jumlah mahar untuk dijadikan analog (qiyas) terhadap jumlah restitusi yang wajib dibayar pemerkosa tak bisa berdasarkan ketentuan mahar dalam KHI. Penulis mengacu hadis yang disampaikan Abu Salamah bin Abdur Rahman bin Auf AzZuhri Al-Qurasyi bahwa ia pernah bertanya kepada Aisyah RA, istri Rasulullah SAW, "Berapakah mahar Rasulullah." Aisyah menjawab, "Mas kawin (mahar) beliau kepada para istrinya adalah 12,5 uqyah." Harga satu uqyah setara 40 dirham atau 50 dirham. Maka, 12,5 uqyah sekitar 500 dirham atau 625 dirham. Harga satu dirham setara 2,975 gram perak murni. Jadi, 500 dirham adalah 1.487,5 gram perak murni. Bila dikonversi ke rupiah saat ini, jika harga satu gram perak murni Rp 95 ribu maka 1.487,5 gram perak murni Rp 141.312.500. Ash-Shan'ani juga mengemukakan, Ummu Habibah diberi mahar oleh Rasulullah SAW dari Najasyi 4.000 dirham (11.900 gram perak murn) atau kini sekitar Rp 1.130.500.000 dan 4.000 dinar (satu dinar setara 4,25 gram emas murni) atau 17 ribu gram emas murni. Jika dikonversi ke rupiah, dengan harga satu gram emas murni Rp 550 ribu maka 17 ribu gram emas murni sekitar Rp 9,350 miliar. Jadi, jumlah mahar Rasulullah SAW kepada Ummu Habibah jika dikonversi ke rupiah saat ini Rp 10.480.500.000. Ash-Shan'ani dalam Subulussalam (terjemahan) mengemukakan, mahar Rasulullah SAW kepada Ummu Habibah atas keikhlasan Najasyi karena memuliakan Rasulullah SAW. Ash-Shan'ani mengemukakan, menurut Imam Syafi'i, sunah penetapan mahar 500 dirham adalah tanda cinta dan hiburan bagi istri (Shan'ani: Subulussal-

Sedekah Sebuah Kebutuhan kan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki.” Namun dalam kenyataanya masih banyak orang yang kurang meyakini bahwa sedekah akan menghadirkan ketentra-

man dan dampak positif lainnya. Padahal sedekah pada hakikatnya tidak akan mengikis kekayaan. Justru setiap harinya, sebagaimana penegasan hadis Abu Hurairah, bahwa malaikat akan mendoakan bagi para pesedekah agar harta mereka bertambah berkah dan melimpah. Namun demikian ada satu hal yang patut dicermati, bahwa bicara sedekah bukan sebatas

aktivitas memindah tangankan harta kepada orang lain, artinya memindahkan harta dari kalangan orang kaya kepada orang miskin dengan akad hibah. Sedekah memiliki nilai dan filosofi yang dalam. Termasuk soal bagaimana aktivitas bersedekah dilakukan sehingga membuahkan hasil seperti yang harapkan, yakni terbantunya kalangan dhua’afa sehingga mampu berdaya karena sedekah, dan tentu harapan yang bersedekah bisa diterima oleh Allah SWT atas

am (terjemahan), hlm 535). Maka, berdasarkan ta'zir (hukuman yang diserahkan kepada orang yang memenuhi syarat atau lembaga yang berwenang dalam suatu negara karena tak ada ketentuannya dalam syariat Islam) dengan menganalogikan (qiyas) mahar Rasulullah SAW kepada para istrinya, restitusi atau kompensasi bagi korban pemerkosaan paling sedikit 500 dirham dan paling banyak 4.000 dirham dan 4.000 dinar. Dalam kasus Yuyun, para pemerkosa masing-masing dibebani restitusi sedikitnya Rp 141.312.500 dan terbanyak Rp 10.480.500.000 yang dibayar kepada korban atau ahli waris. Korban (yang masih hidup) pun harus direhabilitasi dan pelaku tetap dihukum setimpal dan menjerakan. Hukum Islam menentukan hukuman bagi pembunuh dengan sengaja (QS al-Baqarah: 178179) atau pembunuhan tidak dengan sengaja (QS an-Nisa: 9293). Bila terbukti Yuyun dibunuh oleh pemerkosa, ahli waris Yuyun berhak mendapatkan diyat dari pelaku, itu pun bila ahli waris Yuyun memaafkan. Terhadap kejahatan pemerkosaan tak dapat diterapkan asas pemaafan karena hudud, antara lain, hadd zina adalah hak Allah yang hukumannya tidak bisa diubah, dihapus, diganti, ditambah, atau dikurangi oleh manusia. Jumlah diyat pembunuhan ditentukan di hadis sebanyak 100 unta dan 40 unta, di antaranya, harus unta bunting, jika terbukti. Diyat ini bentuk perlindungan hukum keperdataan bagi korban dan ahli warisnya. Hukum Islam tak memisahkan mutlak antara hukum publik dan perdata (privat). Ketentuan diyat merupakan bentuk perlindungan publik sekaligus keperdataaan bagi pribadi korban dan keluarganya serta masyarakat. Ketentuan rehabilitasi juga sangat diperlukan bagi korban pornografi dan/atau miras. Terhadap pelaku pornografi, terutama bagi anak-anak atau orang belum dewasa, hendaknya juga direhabilitasi karena di antara mereka juga ada yang menjadi korban kelalaian orang tua dan/atau masyarakat. Hukuman yang menjerakan, tapi tetap mendidik pelaku pornografi maupun miras yang masih anak-anak harus tetap diterapkan sesuai peraturan, terutama hukuman sosial kemasyarakatan setempat atau lainnya. Wallahu a'lam. *** Oleh: Drs. Subhan Muhsin amal yang dilakukan. Oleh karena itu dirasa penting menyusun strategi agar sedekah membawa berkah dan bernilai ibadah. Tak cuma berisikan kegiatan memberi dan menerima. Supaya sedekah kian berkah, seperti diungkapkan oleh Syekh Imad Hasan Abu al-Ainaini maka hendaknya orang yang bersedekah menekankan niat dan motif bersedekah. Sedekah bukan untuk mencari kepentingan duniawi, melainkan bersedekah untuk mendapatkan ridha Ilahi.

transportasi di Pulau Jawa bisa saja tidak menjadi persoalan, namun untuk pulau-pulau lain seprti di Kepri ini membutuhkan persiapan lebih terperinci. Termasuk faktor keamanan dan ketepatan waktu distribusi barangbarang tersebut penting mendapatkan kepastian. Faktor waktu dan komunikasi tak bisa dianggap remeh. Informasi yang simpang siur, katakanlah masalah isu musim penggilingan tebu yang ada di pu-

lau Jawa akan berlangsung pada pertengahan bulan Juni 2016 mendatang tentu akan menimbulkan sentimen negatif di pasar dan memicu kenaikan harga. Tak kalah penting membaca arah gerak spekulan yang bergandeng tangan dengan aparatur negara. Kongkalikong menahan barang untuk penumpukan keuntungan pribadi harus diberantas. Tanpa pengawasan efektif, permintaan jungkir balik harga akan menjadi sia-sia. ***

C akap B ijak "AKU lebih baik mengungguli orang lain pada segi ilmu pengetahuan terbaikku daripada dalam segi kekuasaan dan dominasiku." (Alexander Agung, Penulis)

"KETIKA Anda jatuh cinta, maka jalanilah — tak peduli apakah kemudian hati Anda akan terlukai atau tidak. Anda akan menjadi sosok lebih berharga." (Sandra Bullock, Aktris Hollywood)

Resensi Potensi Doa Bagi Manusia Judul: Doa Ajaran Ilahi: Kumpulan Doa Dalam AlQur’an Beserta Tafsirnya Penulis: Anis Masykur dan Jejen Musfah Penerbit: Noura Books, Jakarta Tebal: 194 Halaman ISBN : 978-602-7816-93-0 ADA anggapan bahwa doa itu hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang lemah. Hanya orang yang butuh Allah SWT saja yang mau berdoa. Sementara yang kuat merasa “tidak perlu” berdoa. Padahal, berdoa dapat membawa kebaikan bagi para pemohonnya. Doa bisa mendatangkan anugerah bagi orang banyak. Doa memiliki potensi besar dalam mengarahkan perjalanan kehidupan seseorang. Potensi itu dapat mengubah sesuatu yang buruk menjadi baik. Bahkan mengubah sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin. Allah memiliki kehendak untuk memberikan kebahagiaan kepada hamba yang dicintai-Nya. Diriwayatkan oleh Imam Ahmad, Ibn Majah, dan al-Turmuzi dari Sulman yang mengatakan, bahwa Rasulallah SAW bersabda, tidak ada yang dapat menolak takdir (ketentuan) dari Allah, kecuali doa dan tidak ada yang dapat menambah umur kecuali berbuat kebaikan. Buku bertajuk Doa Ajaran Ilahi: Kumpulan Doa dalam alQur’an Beserta Tafsrinya ini, diharapkan mampu mengikis sikap sombong manusia tersebut. Doa-doa di dalamnya ditampilkan secara khas. Karena hanya mengelaborasi doa-doa dalam ayat-ayat al-Qur’an. Doadoa itu pernah diamalkan para rasul dan orang-orang saleh terdahulu. Al-Qur’an telah merekam kisah-kisah para utusan Allah dan hamba-hamba-Nya yang beirman. Mereka senantiasa memanjatkan doa kepada Allah SWT. Padahal mereka

adalah orang-orang yang dijamin oleh Allah SWT. Segalanya menjadi tercurahkan dengan berdoa. Sehingga terjalinlah hubungan langsung antara Allah dan makhluk-Nya. Fitrah manusia selalu butuh akan kekuatan Tuhan. Sebab itu, athThibi memberikan definisi doa sebagai bentuk penampakkan kehinaan dan kerendahan diri. Saat berdoa itu keadaan yang menggambarkan tiada berdaya. Di dalamnya kita menyatakan hajat, keperluan dan ketundukkan kepada Allah SWT. Buku ini dimaksudkan untuk memberi jalan lebih mudah. Jalan mendekatkan diri kepada Allah bagi para hamba-hambanya yang berserah diri. Di situlah letak kekuatan doa dalam kehidupan umat Islam. Sehingga dengan itu dapat menyelamatkan diri kita, keluarga, bangsa dan negara dari keterpurukan. Dengan begitu, doa merupakan sarana penting bagi manusia sebagai makhluk. Tindakan itu menjadi manifestasi pengkuan atas kelemahan manusia di hadapan Penciptanya. Orang berdoa sebaiknya disertai dengan hati yang penuh kehadiran kepada Allah. Saat berdoa juga diharapkan dapat memahami dan merenungkan segala lafal yang diucapkan. (Halaman 3) Karya Anis Masykur dan Jejen Musfah ini bersifat praktis dan berguna sepanjang hidup. Di sinilah letak keistimewaannya. Pembaca bisa mengamalkannya secara langsung setiap hari. Semua orang bisa membaca dan mengamalkannya dengan mudah. Karena setiap doa diberi penjelasan singkat dan padat. Kemasannya pun dibuat sangat menarik. Dalam setiap penjelasan termuat sebab turun (asbab al-nuzul), keutamaan dan tafsir terkait dengan doa-doa mustajab yang diamlakan para Nabi. Kemudahan yang dihadirkan lainnya adalah tema-temanya disusun secara tematik (maudhu’i). (bbr)

√ Dana Aspirasi Mesti Dipangkas -Emangnya Pemkab berani ya?

√ Kades Resun Bantah Berselingkuh -Kalau bantah membantah sudah biase REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layout : Hestu P


CMYK

6

iklan

Sabtu, 14 Mei 2016

CMYK


8

hikmah

Sabtu, 14 Mei 2016

JADWAL SHALAT

MTQ Muallaf Kepri 2016 Usai

Batam dan Sekitarnya

Batam Juara Umum

Sabtu, 14 Mei 2016 Imsak

04:37

Subuh

Dzuhur

04:53

12:19

Ashar

15:44

Magrib

18:20

Isya’

19:35

Terjemahan Alqur’an

Surah Al Qashash 51. Dan sesungguhnya telah kami turunkan berturut-turut perkataan ini (Al-Qur’an) kepada mereka agar mereka mendapat pelajaran. (QS. 28:51) 52. Orang-orang yang telah Kami datangkan kepada mereka Al-Kitab sebelum Al-Qur’an, mereka beriman (pula) dengan Al-Qur’an itu. (QS. 28:52) 53. Dan apabila dibacakan (Al-Qur’an itu) kepada mereka, mereka berkata: “Kami beriman kepadanya; sesungguhnya; Al-Qur’an itu adalah suatu kebenaran dari Rabb kami, sesungguhnya kami sebelumnya adalah orang-orang yang membenarkan(nya). (QS. 28:53) 54. Mereka itu diberi pahala dua kali 1129 disebabkan kesabaran mereka, dan mereka menolak kejahatan dengan kabaikan, dan sebagian dari apa yang kami rezkikan kepada mereka, mereka nafkahkan. (QS. 28:54) 55. Dan apabila mereka mendengar perkataan yang tidak bermanfa’at, mereka berpaling daripadanya dan mereka berkata: “Bagi kami amalamal kami dan bagimu amal-amalmu, kesejahteraan atas dirimu, kami tidak ingin bergaul dengan orang-orang jahil”. (QS. 28:55) 56. Sesungguhnya kamu tidak akan dapat memberi petunjuk kepada orang yang kamu kasihi, tetapi Allah memberi petunjuk kepada orang yang dikehendaki-Nya, dan Allah lebih mengetahui orangorang yang mau menerima petunjuk. (QS. 28:56) 57. Dan mereka berkata: “Jika kami mengikuti petunjuk bersama kamu, niscaya kami akan diusir dari negeri kami”. Dan apakah kami tidak meneguhkan kedudukan mereka dalam daerah haram (tanah suci) yang aman, yang didatangkan ke tempat itu buah-buahan dari segala macam (tumbuh-tumbuhan) untuk menjadi rezki (bagimu) dari sisi Kami? Tetapi kebanyakan mereka tidak mengetahui. (QS. 28:57) 58. Dan berapa banyaknya (penduduk) negeri yang telah kami binasakan, yang sudah bersenangsenang dalam kehidupannya; maka itulah tempat kediaman mereka yang tiada didiami (lagi) sesudah mereka, kecuali sebagian kecil. Dan Kami adalah pewarisnya 1130. (QS. 28:58) 59. Dan tidak adalah Rabbmu membinasakan kota-kota, sebelum Dia mengutus di ibukota itu seorang rasul yang membacakan ayat-ayat Kami kepada mereka; dan tidak pernah (pula) Kami membinasakan kota-kota; kecuali penduduknya dalam keadaan melakukan kezaliman. (QS. 28:59) 60. Dan apa saja 1131 yang diberikan kepada kamu, maka itu adalah keni’matan hidup dunia dan perhiasannya; sedang apa yang disisi Allah adalah lebih baik dan lebih kekal. Maka apakah kamu tidak memahaminya? (QS. 28:60)

BATAM — Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Muallaf Tingkat Provinsi Kepri tahun 2016 yang digelar di Hotel Bintang Plaza Tanjungpinang resmi ditutup Rabu (11/5) pukul 10.00 WIB. Kota Batam yang mengirimkan 10 orang peserta dari semua cabang berhasil menjadi juara umum pada kegiatan religi para Muallaf tersebut.

PARA JUARA CABANG PIDATO PUTRA Juara I : Kota Batam Juara II: Karimun Juara III: Tg. Pinang

Indra Kusuma Liputan Batam Acara dibuka langsung oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Kepri, Drs. Marwin ini berlangsung sukses dan meriah. Dalam sambutannya Marwin mengharapkan agar kegiatan MTQ Muallaf ini tetap diagendakan setiap tahun untuk memberikan motivasi dan semangat bagi para muallaf untuk terus meningkatkan pengetahuan agamanya. "Kita berharap ini dapat berkelanjutan, karena memang sempat vakum," harapnya. Pelaksanaan MTQ Muallaf tingkat Provinsi Kepri tahun 2016 diikuti

CABANG ADZAN DAN IQAMAH Juara I : Kota Tanjungpinang Juara II: Natuna Juara III: Kab. Bintan CABANG TILAWAH AL-QURAN PUTRA Juara I : Kota Batam Juara II: Kab. Natuna Juara III: CABANG TILAWAH AL-QURAN PUTRI Juara I : Kab. Bintan Juara II: Kota Tanjung Pinang Juara III: Kota Batam CABANG SHALAT MUNFARID PUTRA Juara I : Kab. Karimun Juara II: Kota Tanjung Pinang Juara III: Kab. Lingga CABANG SHALAT MUNFARID PUTRI Juara I : Kab. Karimun Juara II: Kota Batam Juara III: Kab. Natuna CABANG FAHMIL QUR’AN (CERDAS CERMAT) Juara I : Kota Tanjung pinang Juara II: Kota Batam Juara III: Kab. Bintan

JIKA Rasulullah ditimpa sebuah ketakutan maka Dia akan segera melak shalat. Pernah dia berkata kepada Bilal "wahai Bilal, tentramkan (hati) kita dengan shalat!. Pada kali yang lain beliau bersabda "Ketenanganku ada pada shalat". (La Tahzan, Dr 'Aidh Al-Qarni)

INDRAKUSUMA/HALUANKEPRI

KAKANWIL Kemenag Kepri, Drs, Marwin Jamal menutup MTQ Muallaf Tingkat Kepri 2016 di Hotel Bintang Plaza Tanjungpinang Rabu (11/5).

SDN 011 Sagulung Gelar Nusantara Mengaji

Interaktif Haluan Kepri membuka rubrik Interaktif untuk menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan sosial agama, masyarakat bisa mengirimkan SMS ke 085264088880

DIAN/HALUANKEPRI

GERAKAN Nusantara Mengaji yang dilaksanakan di Sagulung dan Batuaji.

Kanwil Kemenag Kepri Gelar Tes Petugas Haji SENGGARANG (HK) — Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepri menggelar seleksi dan tes petugas haji kloter dan PPIH Arab Saudi (non kloter) tingkat Kanwil Kemenag Kepri tahun 1437 H/ 2016 M yang diselenggarakan di Aula Kanwil Kemenag Kepri Jalan Daeng Kemboja Km. 15 Tanjungpinang, Kamis (12/5). Dalam laporannya Kabid Penyelenggaan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Kepri, H. Mazdjad mengatakan tahun ini Kanwil Kemenag Kepri mendapatkan alokasi petugas kloter sebanyak 4 orang yaitu 2 orang TPHI sebagai ketua kloter dan 2 orang TPIHI sebagai pembimbing ibadah. Sedangkan petugas PPIH Arab Saudi (Non Kloter) sebanyak 3 orang, untuk pelayanan umum 2 orang dan 1 orang pengolah data dan siskohat. “Peserta tes hari ini adalah hasil seleksi sebelumnya di tingkat Kabupaten/ Kota yang digelar pada 27 April 2016. Niatkanlah dalam hati sanubari bahwa saudara mengikuti test ini adalah untuk membantu para jamaah haji bukan niat untuk menunaikan ibadah haji bagi yang belum haji dan bukan niat untuk menunaikan ibadah haji

alla, yang juara adzan agar bisa dipraktikan di masjid tempat tinggal mereka," harapnya. Diketahui, para perhelatan kali ini, cabang-cabang yang dilombakan antara lain, Pidato Keagamaan Putra-putri, Shalat Munfarid Putra-putri, Fahmil Qur’an/Cerdas cermat, Cabang Adzan dan Iqamah Kota Batam pada MTQ Muallaf tingkat Provinsi 2016 ini mengirimkan peserta sebanyak 10 orang peserta atau mengikuti semua cabang dan 2 orang pendamping yaitu Muliyadi, S. Ag dari Kemenag Kota Batam dan Perlindungan Tanjung S. Ag M. Sy selaku Pembina Muallaf Kota Batam berhasil memperoleh juara Umum. ***

CABANG PIDATO PUTRI Juara I : Kota Batam Juara II: Kab. Bintan Juara III: Kab. Natuna

Koridor

“SEORANG mukmin itu ibarat seekor lebah, yang makan dari makanan yang baik, menghasilkan yang baik dan jika hinggap diatas sebuah dahan maka dia tidak merusaknya” (hadits)

oleh seluruh Kabupaten/ Kota se-provinsi Kepri kecuali Kabupaten Anambas karena alasan kesulitan transportasi. Acara dilaksanakan selama 2 hari dibuka langsung oleh Kakanwil Kemenag Kepri Selasa, (10/5). Selanjutnya acara penutupan dilaksanakan pada Rabu, (11/5) bertempat di hotel yang sama. Acara penutupan yang sekaligus penyerahan hadiah kepada pemenang berupa Piala, Piagam dan Uang pembinaan. Kakanwil Kemenag Kepri yang menutup langsung MTQ Muallaf berharap para Muallaf yang berhasil memperoleh juara dapat mengamalkan ilmunya. "Yang juara pidato bisa ceramah di masjid atau mush-

lagi bagi yang sudah pernah dan bukan pula untuk mendapatkan honor petugas semata,” pesannya. Sementara itu Kepala Kanwil Kemenag Kepri, H. Marwin Jamal yang membacakan sambutan Dirjen PHU Kemenag RI mengatakan rangkaian kegiatan rekruitmen petugas haji merupakan langkah penting karena merupakan bagian dari system penyelenggaraan ibadah haji dimana semua aspek unit manajemen harus berjalan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. “Sesuai rencana perjalanan haji tahun 1437 H bahwa pemberangkatan jamaah haji kloter pertama mulai 9 Agustus 2016 dan kloter terakhir 5 September 2016. Sementara wukuf di Arafah tanggal 10 September 2016. Awal pemulangan jamaah haji 17 September 2016 dan akhir pemulangan

tanggal 14 Oktober 2016,” ujar Kakanwil. Dalam rangka memperoleh petugas haji yang memiliki kompetensi dan integritas yang baik perlu dilakukan rekruitmen calon petugas haji TPHI, TPIHI dan PPIH Arab Saudi melalui seleksi administrasi, tes kompetensi dan wawancara. “Perlu kami informasikan bahwa sebagaimana kebijakan pemerintah pada tahun lalu, kedatangan jamaah haji di Arab Saudi gelombang I tahun ini seluruhnya mendarat di Madinah dan gelombang II seluruhnya mendarat di Jeddah”, ucapnya. “Untuk mendapatkan calon petugas yang professional, dibutuhkan perencanaan yang baik, analisis kebutuhan formasi yang tepat dan penyaringan yang selektif. Upaya ini dilakukan dalam rangka memperoleh calon petugas yang memiliki kompetensi yang memadai untuk masing-masing jenis tugas dan layanan,” ujarnya. “Seluruh calon peserta mendapatkan kesempatan yang sama untuk menjadi petugas haji melalui persaingan yang sehat dan dapat dipertanggungjawabkan. Semua pihak terkait hendaknya bersikap sportif, konsekuen dan konsisten serta lebih mengutamakan profesionalitas,” tambahnya. (r)

SAGULUNG (HK) — Gerakan Nusantara Mengaji yang serentak dilaksanakan, Sabtu (7/5) dan Minggu (8/5) di seluruh Indonesia, juga diselenggarakan di Batam. Untuk Batam, Gerakan Nusantara Mengaji ini digelar di dua tempat, yaitu di Sagulung dan Batuaji. Dan SDN 011 Sagulung menjadi tempat acara tersebut digelar, yang dimulai, Sab-

tu (7/5) pukul 19.00 serta Minggu (8/5) pukul 08.00. Pada penyelenggaraan Sabtu, hadir Kepala Sekolah SDN 011 Sagulung Yuanda SPd, Msi, Komite Sekolah sekaligus Lurah Tembesi, Saiman, MSi, Ketua Pelaksana, Surya Putra Lega, SPd.I, Ma’az Ismail, dan peserta yang berjumlah 600 orang terdiri dari siswa SDN 011 Sagulung kelas 36, para guru, wali murid, serta masyarakat umum. Ditemui Haluan Kepri, Ketua Pelaksana, Surya Putra Lega mengatakan, program itu merupakan instruksi dari Pusat untuk keselamatan bangsa, doa bersama untuk negeri agar tentram, aman, bebas dari malapetaka baik dari luar dan dalam negeri. “Di Sagulung dan Batuaji merupakan tempat yang dimandati untuk menggelar acara ini. Secara Nasional kita hendak mengkhatam-

kan AlQuran sebanyak 300 kali khatam sedangkan di Kepri kita menargetkan 2000 kali khataman. Di SDN 011 Sagulung sudah terbentuk 19 kelompok, masingmasing kelompok terdiri atas 30 orang, dan masingmasing peserta kami berikan tugas mengkhatamkan 19 kali khatam dalam 1 juz,” terang Surya. Sementara, Yuanda, kepala sekolah SDN 011 Sagulung menjelaskan kegiatan tersebut juga merupakan pendidikan untuk siswa khususnya untuk lebih mencintai Islam dan AlQuran. “Wawasan anak terhadap membaca AlQuran lebih bagus dan untuk itu diperlukan kerjasama dari orangtua, sekaligus ajang silahturahmi antarwarga, guru dan orang tua siswa, sekaligus berharap dari khataman ini menjadi doa kita bersama demi keselamatan bangsa. Kedepannya akan menja-

di agenda bulanan atau tahunan, kita akan membahas lebih lanjut dengan orang tua siswa dan masyarakat,” papar Yuanda. Yuanda menambahkan bahwa kegiatan baca AlQuran selalu diberikan di sekolah setiap Jumat dalam pelajaran budi pekerti. “Dan dengan digelarnya acara ini secara nasional, mudah-mudahan menjadikan kita semua mencintai Al Quran dan islam secara berkelanjutan,” harapnya. Terakhir, Maaz Ismail menyampaikan, saat ini Indonesia krisis moral, kepercayaan, maupun mental sehingga banyak kekisruhan dan tindak tak bermoral marak terjadi. “Mental perlu direvolusi, agar bangsa aman, damai, makmur dan sejahtera. Semoga gelaran khataman AlQuran ini bisa menjadikan kita semua hamba-hamba yang diberkahi Allah SWT.” (cw54)

Hidup Sejahtera Bersama Zakat Seksi Pemberdayaan Zakat Kanwil Kemenag Kepri SEBAGAI ibadah maaliyah, zakat mempunyai dimensi dan fungsi sosial ekonomi atau pemerataan karunia Allah SWT dan juga merupakan perwujudan solidaritas sosial, pernyataan rasa kemanusiaan dan keadilan. Zakat juga sebagai pembuktian persaudaraan muslim, sebagai pengikat batin antara golongan kaya dengan yang miskin dan sebagai jembatan antara golongan yang kuat dan lemah. Penunaian zakat merupakan langkah nyata untuk membangun senergi sosial yang dapat di kembangkan dalam konteks kehidupan modern, misalnya orang kaya yang memiliki harta dapat menyalurkan zakat kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) untuk di dayagunakan. Kemudian oleh BAZNAS, dana zakat diwujudkan dalam bentuk pemberian keterampilan dan mo-

dal untuk diberikan kepada para mustahiq setelah kebutuhan pokok delapan mustahiq terpenuhi. Selanjutnya melalui modal dan keterampilan yang diterimatersebut diharapkan akan tercipta suatu kegiatan usaha semacam (home industri), selain akan mengangkat taraf hidup orang yang berusaha itu, juga akan terbuka lapangan kerjaminimal bagi anggota keluarga dari mustahiq yang bersangkutan serta masyarakat sekitarnya. Melalui pemberdayaan seperti itu, zakat harta orang kaya dapat terus dikembangkan atau di gulirkan kepada mustahiq yang lain sehingga nilai harta zakatnya akan semakin bertambah melalui pemberdayaan seperti itu. Zakat harta orang kaya dapat terus di kembangkan atau digulirkan kepada mustahiq yang lain sehingga nilai harta zakatnya akan

CMYK

semakin bertambah. Bagi mustahiq yang memperoleh keterampilan dan modal tersebut diharapkan dapat mengembangkan usahanya agar kesejahteraanya menjadi semakin meningkat sehingga lambat laun predikat mustahiq akan berubah menjadi muzaki. Dengan demikian dana zakat dapat dijadikan sebagai sumberdana potensial yang dapat dikelola sebagai investasi sosial ekonomi. Karena itu, kita harus mengubah pandangan kita , mengenai dana zakatdari sekedar ‘dana bantuan’ atau alat belas kasihan kepada orang miskin, karena anggapan semacam itu hanya akan mengukuhkan perbedaan status sosial dan menciptakan ketergantungan orang miskin . Tetapi zakat harus di posisikan sebagai instrumen penting dan sumber dana produktif untuk per-

baikan ekonomi umat. Jadi melalui pemberdayaan zakat, orang yang kurang beruntung akan terangkat taraf hidupnya dari kehidupan yang serba kekurangan menjadi kehidupan yang lebiha baik Zakat adalah sebuah sistem perekonomian umat yang dapat dimaksimalkan perannya untuk membangun kemandirian ekonomi bangsa. Zakat harus bersenergi dengan kebutuhan bangsa, terutama dalam bidang pemberdayaan dan pemerataan perekonomian di masyarakat. Pemberdayaan UKM Fakir Miskin (kaum du’afaq) adalah bahagian yang harus segera mendapatkan perhatian dari para pengelola Zakat. Pengembangan usaha mustahiq adalah salah satu cara membangun kemandirian ekonomi, dimana rakyat menjadi pelaku ekonomi menggantikan pola penguasaan ekonomi dari sistem konglomerasi.(r)

Editor: Fery Heryanto, Layouter: Agung R


CMYK

9

Sabtu, 14 Mei 2016

Plt Gubernur Kepri Resmikan RPU Pemotongan Dijamin Halal

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

SEKUPANG (HK) — Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Kepulauan Riau, Nurdin Basirun bersama Prof Dr Machasin, MA, Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama RI meresmikan rumah pemotongan unggas (RPU) yang ditandai dengan membuka tirai selubung di kompleks pemotongan hewan Otorita Batam, di Sei Temiang, Sekupang, Jumat (13/5) siang. Dalam sambutannya, Nurdin Basirun, bersyukur sekali karena baru pertama ini rumah pemotongan unggas berada di Kota Batam maupun Kepulauan Riau (Kepri). Bahkan, Nurdin pun mengapresiasi kerja dari Kementrian Agama Kota Batam, karena bisa merealisasikan rumah potong unggas ini. Apalagi, kata dia, dana yang digunakan untuk pembangunan itu berasal dari dana wakaf masyarakat umum serta bantuan investor. " Saya sangat bangga kepada seluruh jajaran Kemenag Batam dan badan wakaf Indonesia (BWI) Kota Batam, karena bisa merealisasikan permintaan warga Batam, khususnya umat Islam," ujarnya. Ternyata, kata dia, RPU ini hanya satu-satunya di Indonesia yang modalnya bukan beras-

RESMIKAN RPU — Plt Gubernur Kepri Nurdin Basirun meresmikan beroperasinya Rumah Potong Unggas (RPU), Jumat (13/5). Persemian itu ditandai dengan pembukaan papan selubung yang disaksikan tamu dan undangan.

Plt Gubernur ... Hal. 10

Bulan Puasa, THM Buka 9 Hari Fadillah Dijerat Pasal Berlapis Dugaan Korupsi Alkes 2014 BATAM CENTRE (HK) — Kepala Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam Muhammad Iqbal mengungkapkan, Direktur RSUD Embung Fatimah non aktif, drg Fadilllah Malarangan yang menjadi tersangkan korupsi alat kesehatan senilai Rp19,6 miliar a k a n dijerat pasal berlapis. Penetapan pasal berlapis ini setelah pihak penyidik kejaksaan memeriksa 38 saksi dari internal RSUD dan mengumpulkan 74 alat bukti. Rekanan dalam proyek tersebut berinisial RG berasal dari luar daerah juga sudah ditetapkan sebagai tersangka dan sekarang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) karena

tidak diketahui keberadaannya. "Kami yakin tersangka melakukan dugaan korupsi dimana adanya kerugian negara, makanya kami tetapkan sebagai tersangka sebelum hasil audit B P K P Fadillah keluar," Kata Iqbal yang ditemui di ruangannya, . Jumat (14/5). Iqbal menyebutkan, dugaan korupsi yang dilakukan tersangka dalam pengadaan alat kesehatan melalui anggaran APBN tahun 2014 berbeda dengan kasus yang ditangani Mabes Polri. "Mabes tangani perka-

Fadillah Dijerat ... Hal. 10

Sampah Tak Diangkut, Retribusi Terus Dikutip BATAM CENTRE (HK) — Petugas Dinas Kebersihan Pertamanan (DKP) Batam terus mengutip retribusi sampah sebesar Rp15 ribu dari rumah ke rumah. Namun sampah di kawasan itu tak pernah diangkut. Keluhan itu disampaikan warga Perumahan Nasional (Perumnas) Sagulung, Jumat (13/5). Menurut mereka, sebelumnya retribusi yang dipungut itu berkisar Rp9.000. Kemudian, beberapa bulan berikutnya, naik menjadi Rp15.000. " Sangat disayangkan, kenaikan restribusi sebesar Rp6 ribu tidak diiringi dengan kenerja petugas DKP. Akibatnya, tumpukan sampah dilingkungan perumahan masyarakat Batam ini menggunung, membusuk, dan dikhawatirkan mendatangkan penyakit," kata Amrizal warga Perumnas Sagulung kemarin. Sementara itu, ungkap dia, petugas mengutip restribusi sampah dari warga selalu lancar setiap bulan. "Jadi, tidak ada alasan bagi pihak DKP Batam untuk membiarkan sampahsampah itu, hingga busuk dan berserakan," ungkap Amrizal. Diterangkan Amrizal, mungkin sebagian daerah lain kesadaran warga untuk membayar

Habli Liputan Batam Maskud dari format 33-3, dikatakan Amsakar, Pemko Batam akan meminta THM tersebut tutup 3 hari diawal Ramadhan, 3 hari di tengah dan 3 hari menjelang hari raya Idul Fitri. " Hal ini diterapkan untuk menentukan kapan harus buka dan kapan harus tutup, seperti karoke, panti pijat, pub atau apapun namanya itu," jelas Am-

NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

SEORANG warga Perumnas Sagulung menunjukan restribusi sampah, yang dibayarkannya setiap bulan kepada petugas DKP Batam, Jumat (13/5) sore.

Pengendara Keluhkan Mobil Parkir di Badan Jalan an, juga mengakibatkan kemacetan. Ruas jalan yang sering digunakan tempat parkir kendaraan itu adalah depan BP Batam, Kantor Pos, Bank BRI, bahkan itu mer-

sakar yang ditemui, kemarin. Meskipun begitu, kebijakan tersebut akan kembali diperbincangkan sebelum memasuki bulan puasa, dalam agenda rapat dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) serta Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida). " Nanti dalam rapat tersebut dinas pariwisata sudah mempersiapkan," ujar Amsakar.

Bulan Puasa ... Hal. 10

Nurdin Kukuhkan Pengurus LIRA Kepri

Sampah Tak ... Hal. 10

BATAM CENTER (HK) — Sejumlah pengendar roda dua dan empat mengeluhkan banyak kendaraan roda empat yang parkir di badan jalan. Kondisi itu selain mempersempit jal-

BATAM CENTRE (HK) — Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad, mengungkapkan pada bulan Ramadhan nanti, seluruh Tempat Hiburan Malam (THM) di Batam ditutup mengikuti format 3-3-3. Format tersebut sesuai dengan format tahun lalu.

embet di depan Mega Mal di samping pelabuhan Internasional Batam, Batam Center. Salah seorang warga

Pengendara Keluhkan ... Hal. 10

NAGOYA (HK) — Plt Gubernur Kepuluan Riau Nurdin Basirun mengukuhkan kepengurusan organisasi Lumbung Informasi Rakyat(LIRA) Kepri di Hotel Nagoya Plaza, Jumat(14/5). "Terbentuknya Pengurus LIRA Kepri, mari pemuda-pemudi membagun Kepri bersinergi bersama pemerintah," Kata Nurdin. Nurdin mengajak bersinergi membagun daerah serta berharap LSM mem-

berikan kritik membangun bukanlah kritik yang tidak baik karena daerah kepri merupakan tanggung jawab kita bersama "tidak akan bisa terlaksana Pembagunan kalau berjalan sendiri. Untuk itu diperlukan kritikan yang membangun," ujarnya. Kata Dia, Letak geografis di Kepri sangat menjanjikan meningkatkan kese-

Nurdin Kukuhkan ... Hal. 10

Penyelidikan Dugaan Korupsi di DKP Masih Lanjut BATAM CENTER (HK) — Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasipidsus) Kejari Batam M Iqbal menegaskan, proses penyelidikan kasus dugaan korupsi pengelolaan pelelangan sampah yang ditenderkan DKP Kota Batam tahun 2011-2015 masih terus dilanjutkan. " Masih terus kami kembangkan kasus dugaan korupsi pelelangan proyek sampah DKP

Batam," kata Iqbal yang ditemui usai ekpos perkara di ruangannya, Jumat (14/5). Dia membantah pihaknya belum ada melakukan penghentian adanya dugaan korupsi di dinas DKP. Justru pihaknya kembali mendapat laporan pengaduan masyarakat maupun LSM, ada dugaan korupsi lainnya. "Justru kami dapat laporan lagi bahwa ada

dugaan korupsi lainnya di dinas itu," ujarnya. Kendalanya saat ini yang dihadapi, menyelesaikan terlebih dahulu kasus korupsi Alkes karena Personil terbatas dan lagi fokus segera selesaikan Alkes Juni ini. "Sebelumnya sudah sempat kami periksa beberapa saksi dari internal DKP dan intinya target kami tetap jalan," tegasnya .

Sementara itu, dimana awak media berusaha memperjelas kasus ini, apakah ada wacana penyidik memeriksa kepada kepala Dinas DKP Batam? Iqbal mengatakan bisa saja namun sampai saat ini belum karena masih fokus dalam kasus Alkes terlebih dahulu. "Bisa saja, namun belum ada, pasalnya fokus Alkes dan juga terbatas dana karena tahun ini satu

tetapi saya tetap jalan juga kasus dugaan korupsi DKP," jelasnya. Seperti diketahui, kasus dugaan korupsi sampah ini sudah pernah dilakukan pemeriksaan, dimana selain saksi pelapor, pihak penyidik Kejari Batam sudah memeriksa 16 sopir perusahaan pemenang lelang sampah, PT Royal Gensa Asih (RGA).

CMYK

Editor: Sofyan, Layouter: Mario

Penyelidikan Dugaan ... Hal. 10


10

batam

Sabtu, 14 Mei 2016

Pemeriksaan Oknum DPRD Natuna Tunggu Izin Gubernur NONGSA (HK) — Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kepri mengirimkan surat permohonan pemeriksaan oknum Anggota DPRD Natuna, AH, atas dugaan asusila pada seorang siswa SMA kepada Plt Gubernur Kepri Nurdin Basirun. "Surat permohonan memanggil dan memeriksa oknum anggota DPRD Natuna sudah kami kirim-

kan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Kepri, Kombes Pol Adi Karya Tobing di Batam, Kamis (12/5). Persetujuan dari Gubernur, kata dia, memang diperlukan pengingat terduga pelaku masih berstatus sebagai anggota DPRD Natuna. "Mudah-mudahan surat yang kami kirimkan segera mendapat

Penyelidikan Dugaan ..... Bahkan saat ini, pemanggilan terhadap saksi lain terus dilakukan. "Selain saksi, dokuken kontrak lelang dari Tahun 20112013 sudah kita dapat," kata Iqbal , Sabtu (27/2) lalu. Dokumen kontrak lelang pengangkutan sampah tahun 2014 dan 2015, kata Iqbal, sampai saat ini belum diserahkan Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Batam. Padahal, surat

sambungan Hal. 9 permintaan dokumen kontrak itu telah dikirim sejak jauhjauh hari. "Sambil menunggu dokumen, saksi-saksi kita periksa dulu," ujarnya. Dugaan korupsi lelang pengangkutan sampah di Kota Batam, bermula adanya laporan sejumlah LSM dan Ormas di Batam. Mereka menuding, proses lelang ada permainan atau adanya

Nurdin Kukuhkan ..... jahteraan bersama dan mari bersatu melaui sumbangan pikiran pemuda pemudi sehingga tidak ada alasan kepri miskin. "Lira merupakan organisasi baik membantu pertumbuhan ekonomi melalui sumbangan pikirannya," jelasnya. Sementara itu, Gubernur LIRA Kepri Budi Sudarmawan mengatakan, denda terbentukn-

ya pengurus yang baru ini kami siap bersinergi sekaligus mengontrol kinerja Pemerintah baru ini. "Dari awal kami mendukung pemimpin baru Kepri ini." Kata Dia. Ia mengatakan Sebagai gubernur Lira , dirinya siap menyumbangkan pikiran maupun tenaga untuk membagun Kepri

lebih baik. Sehingga perekonokianpun makin baik. "intinya kami siap menampung aspirasi rakyat untuk membagun kepri ini," tandasnya. Hadir salam pengukuhan pengurus LIRA Kepri, Presiden LIRA Olivia Elvira, asisten Pemko, Humas BP Batam beserta tamu undangan lainnya. (Par)

sambungan Hal. 9 kesehatan masyarakat secara umum. Warga sekitar sampah banyak yang diserang penyakit gatal-gatal. "Gimana tidak, sampahsampah ini sudah sangat membusuk, meluber, serta mengeluarkan belatung. Sehingga menyebabkan gatal-gatal," tegas Vivi. Ibu beranak lima ini, sudah beberapa kali membakar sampah itu, lantaran tidak tahan lagi dengan aroma busuk dan belatung. "Apalagi kalau kena hujan. Sampah-sampah ini akan bertambah bau, dan tidak bisa dibakar lagi. Saya berharap, pihak pemerintah ataupun di-

Bulan Puasa ..... Namun, lanjut dia, berdasarkan perintah Walikota, Dinas Pariwisata bersama Satpol PP akan terus melakukan monitoring pelaksanaan jam operasional tempat hiburan malam tersebut. Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Batam, Yusfa Henri, mengatakan penetepan buka tutup tempat hiburan malam akan diputuskan melalui rapat Muspida.

dugaan kongkalikong antara pemenang lelang dengan Walikota Batam Ahmad Dahlan, yang mengakibatkan kerugian negara mencapai Rp100 miliar. Kendati pengangkutan sampah telah dilelang, menurut para pelapor fakta di lapangan armada yang mengangkut sampah dan pekerja masih dari DKP Batam. Sehingga, para pelapor menduga proses lelang hanya modus untuk mengeruk APBD Kota Batam.(par)

sambungan Hal. 9

Sampah Tak ..... retribusi sampah cukup rendah, sehingga berdampak pula pada PAD nya, dan kinerja dinas kebersihan. "Namun di Batam ini, sepengetahuan saya tidak ada kendala tentang pengutipan retribusi sampah ke masyarakat. Malah, uang retribusi itu cendrung dan sering diselewengkan oleh para oknum petugas DKP itu sendiri, untuk kepentingan diri pribadi. Siapa orangnya, silahkan tebak sendiri bang..?," ungkap dia. Sementara Vivi salah seorang ibu rumahtangga mengatakan, akibat sampah yang tidak diangkut petugas kebersihan berakibat buruk pada

persetujuan agar terduga pelaku bisa segera dipanggil untuk pemeriksaan sehingga ada kejelasan kasus tersebut," kata dia. Pada Senin (9/5) Polda Kepri menerima berkas pemeriksaan awal kasus tersebut dari Polres Natuna. Kasus tersebut awalnya memang ditangani oleh Polres Natuna sebelum diambil alih Polda Kepri.

nas terkait harus sadar diri. Seandainya saja, kejadian ini terjadi di lingkungan anda. Apa tanggapan, dan tindakan anda..?. Anda sebagai sebagai petugas, dan pejabat pemerintah dimana tanggungjawabnya..? ," tukas Vivi kecewa. Pantauan di lapangan, tumpukan sampah rumahtangga dan sampah pasar tersebut, tampak sudah sangat banyak, dan menggunung. Tapi, ketika Haluan Kepri mencoba untuk menginformasikan kepada dinas atau pihak terkait, tidak ada jawaban. Meskipun nada sambung seluler pihak yang dihubungi itu terdengar masuk. (vnr)

sambungan Hal. 9 " Memang sebelumnya 3,3,3, tetapi kembali akan dirapatkan, untuk mendengar usulan baru," ucap Yusfa. Dilanjutkan Yusfa, hal tersebut dilakukan, untuk memberikan penghormatan hari besar agama Islam, dan itu mengacu kepada peraturan menteri tentang hari besar Agama. Kendati demikian, tidak tertutup kemungkinan aturan jam operasional tempat hiburan

malam sama dengan sebelumnya, karena masih merujuk kepada Perwako yang ada. " Yakni Perwako no 21 tahun 2010 tentang tata cara penghormatan hari-hari besar agama Islam," beber Yusfa. Diakui Yusfa, Dinas Pariwisata belum melakukan persiapan khusus, karena aturan tersebut masih sama selama tidak ada perubahan Perwako. ***

Adi mengatakan, berita acara pemeriksaan awal atas kasus dugaan asusila pada seorang anak SMA hingga aborsi tersebut sudah dilakukan oleh Penyidik Polres Natuna. Selain korban, sejumlah pihak sudah diperiksa oleh polisi. "Iya, kasusnya memang sudah kami ambil alih dari Polres Natuna," kata Adi. Kapolres Natuna AKBP Amazona Pelamonia sebelumnya mengatakan pihak kepoli-

sian telah melakukan pemeriksaan terhadap korban, dan pengakuan korban memang telah menjurus kepada pelaku. Dalam melakukan pemeriksaan, Polres Natuna juga bekerja sama dengan Polda Kepri khususnya untuk pemeriksaan selama pelaku dan korban di Batam, dan guna pengurusan surat izin pemeriksaan kepada Gubenur Provinsi Kepri. Kapolres mengatakan, awal mula diketahuinya kasus terse-

Pengendara Keluhkan ..... Batam Center, Ihsan, mengatakan mobil parkir di sepanjang jalan ini sudah menjadi hal lumrah, dan tidak pernah ada penindakan dari pihak terkait. " Apakah parkir di bahu jalan diperbolehkan oleh pemerintah ya, karena orang yang menjaga itu memakai seragam resmi Dishub," tutur Ihsan. Anehnya, lanjut Ihsan, kenapa ini dibiarkan begitu saja, padahal jalan tersebut merupakan kawasan padat kendaraan. " Bagaimana tidak, disana itu

sambungan Hal. 9 kantor Pemerintahan dan kantor penting lainnya, seharusnya lebih difokuskan melakukan penertiban, jangan yang didepan mata tak terlihat," sebut Ihsan. Sementara warga lainnya, Candra, sangat menyayangkan adanya deretan mobil terparkir di badan jalan, karena bisa berdampak terhadap kemacetan dan meningkatkan resiko kecelakaan. " Pas jam sibuk jadi semerawut semua, mobil saling berdesakan, akibat jalan menjadi

Fadillah Dijerat ..... ra dugaan korupsi Alkes 2011 kami tahun 2014," ujarnya. Ia menjelaskan kasus ini ada modusnya unik dan baru pertama kali ditemukan dalam kasus korupsi, sedangkan Alat Kesehatan ada 12 unit seperti mini cuplet, auto bioteraphi. "Kerugian negara belum diketahui, namun saat ini sedang dihitung BPKP dan kami sudah berkoordinasi," ujarnya. Ia memperkirakan berkas Fadillah sudah mulai disidang di Pengadilan Tipikor bulan Juni mendatang. Alat bukti yang disodorkan saat persidangan nanti sudah cukup. Untuk mencari alat bukti itu tim be-

sempit," ungkap Candra. Lanjut dia, kalau tidak hatihati melintas di kawasan itu bisa tertabrak mobil yang terpakir dibahu jalan. Dalam kesempatan sama, salah seorang juru parkir didepan kawasan BP Batam, membenarkan bahwa tugasnya tersebut sudah mendapat izin resmi dari Dishub. " Kita resmi mas, kita diberikan baju serta lembaran tiket, yang tidak resmi itu tidak ada tiket mas," ucapnya. (cw56)

sambungan Hal. 9 rangkat ke Jakarta, Bandung dan Medan. Namun, dalam kasus ini tidak tertutup kemungkinan tersangka baru selain dua orang itu. Penetapan tersangka baru sesuai hasil perkembangan penyidikan nanti. Sedangkan pasal yang digunakan untuk menjerat pelaku pertama primer:pasal 2 ayat(1) jo 18 ayat(1)huruf a dan b ayat(2) dan ayat(3) UU RI No 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindakan pidana korupsi sebagai mana telah diubah dan ditambah perumahan UU RI No 20 tahun 2001 tentang perubahan UU RI No 31 tahun 1999 ten-

Plt Gubernur ..... al dari anggaran pemerintah, melainkan dari masyarakat sendiri. " Program ini sama dengan dari kita untuk kita, jadi saya harap agar rumah potong ini dijaga dengan baik," tuturnya lagi. Sementara itu, Kakanwil Kemenag Kota Batam Zulkifli Aka mengatakan, jika penggagas pendirian rumah potong unggas ini berasal dari Kemenag Kota Batam, akan tetapi sebagai pengelola dan pelaksananya diberikan kepada BWI untuk modal pembangunan sampai pengelolaan rumah potong ini sendiri. Pria yang akrab dipanggil Zul ini mengatakan, untuk pembangunan RPU ini menelan biaya sebesar Rp4 miliar. Dana

but saat orang tua korban melaporkan anaknya tidak pulang ke rumah dalam dua hari. Berdasarkan laporan tersebut, Polres kemudian melakukan penyidikan dan diketahui korban sempat dibawa pelaku ke Pulau Batam dengan menggunakan pesawat terbang. Di Batam korban diantarkan pelaku diduga menggugurkan kandungan pada sebuah rumah sakit swasta. (ant)

tang pemberantasan korupsi jo pasal 55 ayat(1) ke-1 KUHP. Sedangkan Subsider: pasal 3 jo pasal 18 ayat(1) huruf a dan b ayat(2) dan ayat(3) UU RI No 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU RI no 20 tahun 2001 tentang perubahan atas UU RI no 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindakan korupsi KO pasal 55 ayat(1) ke-1 KUHP. Atau keduanya, pasal 21 UU RI no 28 tahun 1999 tentang penyelenggara negara yang bersih dan bebas KKN jo pasal 55 ayat(1) ke-1 KUHP. (par)

sambungan Hal. 9 awal pembangunan rumah potong unggas ini sendiri berjumlah Rp750 juta yang berasal dari dana wakaf dan sisanya didapat dari Investor. " Saya berharap ada dana bantuan dari pemerintah sehingga kita bisa mengambil alih sepenuhnya kepemilikan rumah potong ini dari investor," ujarnya menceritakan. Diketahui, untuk luas tanah 1.200 m2 dengan bangunan yang berdiri seperti, ruang Administrasi, kandang unggas, tempat pemotongan dan lain sebagainya yang dapat menampung pemotongan ayam sampai 10000 per hari, sedangkan pekerjanya ada sekarang sebanyak 8 orang yang diantaranya 5 sebagai tukang potong ayam.

Oleh karena itu, Zul berharap dengan adanya rumah potong ini, segala unggas yang kita makan di Kota Batam ini dapat terjamin kehalalannya dan bebas dari penyakit. " Jika sudah ada rumah potong ini, maka kita sebagai konsumen ngak perlu khawatir lagi mau makan ayam, dan diharapkan bagi masyarakat yang ingin memotong ayam silahkan langsung datang ketempat ini," harapnya. Peresmian itu dihadiri sejumlah tamu dan undangan dari berbagai instansi pemerintah seperti SKPD Kota Batam, jajaran pegawai Kemenag Kota Batam dan Kepri, anggota DPR RI perwakilan Kepri, Lurah Tanjung Riau dan Camat Sekupang. (ded)

Editor: Sofyan Layouter: Mario


CMYK

11

karimun

Sabtu, 14 Mei 2016

Dana Aspirasi Mesti Dipangkas Tutupi Belanja Rutin Karimun KARIMUN(HK) — Mengatasi devisit anggaran, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Laskar Melayu Bersatu (LMB) Karimun menyarankan agar dilakukan pemangkasan sebagian dana aspirasi milik anggota DPRD Karimun yang dialokasikan melalui sejumlah proyek fisik. Ilham Liputan Karimun "Dalam keadaan seperti ini, saya harap para politisi yang duduk di DPRD Karimun bisa legowo mengurangi alokasi anggaran proyek pembangunan untuk konstituen di daerah

pemilihan masing-masing. Saya rasa semua anggota dewan bisa berjiwa besar menunda dulu pengerjaan proyek sampai kondisi ini membaik," saran Ketua DPD LMB Karimun Datuk

Panglima Muda Azman Zainal, Jumat (13/5). Kata Azman, kalau masing-masing anggota dewan mau mengurangi dana aspirasinya sebesar Rp500 juta dan dikalikan dengan 30 anggota dewan, maka total anggaran yang bisa diplot dari pemangkasan itu sebesar Rp15 miliar. Meski angka tersebut tidak terlalu besar, namun setidaknya bisa membantu mengatasi krisis anggaran di Karimun. Sebab menurut informasi yang dia peroleh, karena kekurangan anggaran yang ada di kas daerah Karimun, pemerintah han-

ya mampu membayarkan gaji tenaga honor dan insentif kesra Pegawai Negeri Sipil (PNS) hingga Agustus 2016. "Informasi yang saya peroleh, Pemkab Karimun hanya mampu membayarkan gaji tenaga honor dan kesra PNS hingga bulan Agustus ini. Artinya, keuangan di Pemkab Karimun dalam kondisi yang runyam," ungkapnya. Kata Azman, tahun 2016 ini Pemkab Karimun dikabarkan memang tengah fokus membayarkan utang kepada pihak ketiga dalam hal ini rekanan konstruksi yang telah menger-

jakan sejumlah proyek fisik pada 2015 lalu. Namun, informasinya pengerjaan proyek dengan sistem penunjukkan langsung (PL) tetap dilanjutkan. "Saya masih mendapat informasi, ada beberapa anggota dewan melalui perusahaan yang ditunjuk masih tetap mengerjakan sejumlah proyek pada tahun ini melalui dana aspirasi kepada para konstituennya dengan sistem penunjukkan langsung. Saya rasa itu sah-sah saja. Hanya saja, kalau dapat jumlahnya dikurangi dulu," ucap Azman. Defisit anggaran yang

melanda Karimun sebenarnya sudah berlangsung sejak 2015 lalu. Bahkan, Pemkab Karimun sudah mengurangi sejumlah kegiatan proyek fisik. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Karimun Djunaidy mengakui, defisit anggaran dalam APBD Karimun akibat diputusnya dana transfer dari pusat hingga mempengaruhi program pembangunan di Kabupaten Karimun. "Hampir seluruh program kerja di SKPD Karimun dipangkas. Pemangkasan itu lebih banyak

pada belanja langsung dan yang paling dominan itu pada pekerjaan fisik yang berada di Dinas Pekerjaan Umum (PU), nilainya hampir mencapai ratusan miliar rupiah," ungkap Djunaidy kepada koran ini. Kata Djunaidy, pemangkasan pada proyek fisik itu dilakukan bagi pekerjaan yang belum dilakukan sama sekali alias nol. Namun, bagi pekerjaan fisik yang sudah berjalan lebih dari 50 persen atau mendekati 100 persen tetap dilanjutkan. Alasannya, kalau dihentikan akan menimbulkan kerugian lebih besar lagi. ***

GANI/HALUAN KEPRI

BAZAR RAMADHAN —Sekitar 200 stand bazar Ramadhan telah siap dibangun di area parkir Pasar Puan Maimun.

200 Stan Bazar Ramadhan Dibangun KARIMUN (HK) — Ares parkir Pasar Puan Maimun, Karimun dijadikan tempat bazar Ramadhan. Hal ini telah disetujui oleh Direktur Utama Perusahaan Daerah (Dirut Perusda) Kabupaten Karimun, Defanan Syam.

Menurutnya, sebanyak 200 stand bazar akan disiapkan bagi pedagang yang berjualan di lokasi tersebut dan saat ini sedang dilaksanakan pembangunan menggunakan kayu balok. Dikatakan Defanan,

stand bazar Ramadhan akan mengutamakan para pedagang Pasar Puan Maimun yang ingin berjualan. Hal itu pun didasari oleh keinginan para pedagang pasar tersebut untuk ikut terlibat dalam aktifitas ba-

zar Ramadhan. "Memang tahun lalu ada penolakan dari para pedagang dan kita akomodir dengan ikut menolak bazar Ramadhan. Tapi tahun ini permintaan diadakannya bazar Ramadhan adalah dari pedagang pasar

Rafiq Koordinasi Naiknya Harga Sembako KARIMUN (HK)-Bupati Karimun Aunur Rafiq mengaku masih akan berkorodinasi dengan beberapa pihak terkait naiknya sembilan bahan pokok di Kabupaten Karimun.

"Kita akan tetap berpegang kepada aturan yang berlaku. Kedua akan lakukan koordinasi dalam hal ini mengawasi kelangkaan sembako," ucap Rafiq baru-baru ini.

CMYK

Untuk itu dalam rapat koordinasi nanti menurutnya, baru akan dilihat apa saja kebutuhan pokok yang mahal dan sulit didapat. Kalau memang ada jalan kata Rafiq, baru akan dap-

at dilakukan operasi pasar. Seperti operasi beras dan gula pasir. Untuk beras menurutnya, ketersediaan pasokan tetap ada di Bulog, sehingga bisa saja dilakukan operasi pasar menjelang bulan suci Ramadhan ini. Seperti sama-sama diketahui kata Rafiq, harga beras yang mencapai belasan ribu per kilogram mungkin akan mampu stabil setelah digelar operasi pasar yang memang sudah berjalan beberapa bulan ini. "Dari harga beras dipasaran mencapai Rp13.000 atau Rp15.000 per kilogram, tapi dengan operasi beras murah dengan stok yang ada di Bulog seharga Rp8.400 per kilogram, mudah-mudahan ini bisa menetralkan harga di pasar," katanya.(gan)

sendiri. Sehingga kita pun menyetujui," ucap Defanan, kemarin. Siapa saja yang akan menempati stand bazar yang saat ini masih dalam proses pembangunan itu, Defanan mengaku akan

memprioritaskan pedagang Pasar Puan Maimun dengan cara diundi. Penempatan lokasi bazar menurutnya saat ini masih dalam pembahasan dan diharapkan tidak semrawut, karena pada pagi hari akan

tetap menjadi tempat berbelanja kebutuhan rumah tangga, sedangkan pada sore hari sampai malam menjadi lokasi berjualan pernak pernik seperti pakaian, sepatu, sendal dan kelengkapan rumah tangga. (gan)

Hasil Pilkades Tunggu Rekapitulasi KARIMUN (HK)—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun masih menunggu hasil rekapitulasi pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) secara serentak yang dilakukan di 29 desa di Karimun. Rekapitulasi itu tertunda karena ada dua kandidat calon yang menggugat hasil pilkades karena terindikasi politik uang. Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kabupaten Karimun, Dwiyandri membenarkan ada dua desa yang menggugat hasil perhitungan suara pilkades serentak beberapa waktu lalu. Dua daerah itu adalah Desa Buluh Patah, Kecamatan Moro dan Desa Tebias, Kecamatan Belat. Saat ini, prosesnya masih berlangsung di dua daerah masing-masing. "Dari informasi yang kami peroleh, memang ada dua Desa yang melakukan gugatan terhadap hasil

penghitungan suara, katan- nantinya tidak menanggapi, ya ada pasangan calon kepa- tentu kami juga tidak akan la desa yang menggunakan memprosesnya," jelasnya. politik uang, tapi itu masih Untuk itu, mantan Casulit dibuktikan karena pe- mat Meral ini meminta dua lapor tidak memiliki bukti desa yang melakukan gugakuat," ungkap Dwiyandri tan untuk dapat menyambaru-baru ini. paikan secara tertulis. SehKata Dwiyandri, pihakn- ingga nanti tim dari fasiliya tidak langsung menang- tas Kecamatan dapat megapi laporan yang disampai- nentukan dan apapun kepukan para terlapor tersebut. tusan dari tingkat KabupatSebabnya, dia masih harus en sifatnya mengikat dan menunggu hasil dari tim fa- tidak dapat diganggu gugat. silitas Kecamatan yang berMenurutnya, jadwal pesangkutan. Karena fasilitas lantikan para kepala desa Kecamatan juga masih terpilih, baru dapat dilakumenunggu dari tim panitia kan jika semua surat dari pengawas (panwas) yang te- masing-masing Kecamatan lah ditunjuk."Sampai se- sudah masuk ke kantornya karang kami masih belum untuk selanjutnya dibuatmenerima laporan secara kan SK yang nantinya akan tertulis dari pihak kecama- ditanda tangani oleh Butan, laporan itu masih baru pati Karimun. Paling lamsebatas informasi di lapan- bat pada 17 Mei semua sugan. Makanya, kami masih rat sudah harus masuk. belum mau menindaklanju- Jadi perkiraan kades baru tinya. Begitu juga, ketika pi- akan dilantik bulan puasa hak Kecamatan dan Panwas nanti. (ham) Editor: Andi, Layouter : Agung R


12

anambas

Sabtu, 14 Mei 2016

Masyarakat Keluhkan Jaringan Telkomsel ANAMBAS (HK) — Masyarakat di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) mengeluhkan signal Telkomsel yang sering kali hilang, sehingga komunikasi masyarakat menjadi terganggu.

Yudi Liputan Anambas Sebagai provider yang paling banyak digunakan masyarakat untuk berkomunikasi tentunya dengan kondisi yang terjadi saat ini masyarakat mulai bertanya-tanya ada apa dengan signal Telkomsel di Anambas. "Susah bang mau SMS susah masuk, bahkan tanda silang jadinya, padahal pulsa banyak,"demkian disampaikan Via, Warga Tarempa, Jumat (13/5). Diungkapkan Via, jangankan untuk internatan untuk nelpon aja susah, uniknya apabila jam-jam pemakaian dari pukul 18.00 sampai jam 22.00 WIB itu maka untuk menelpon keluar butuh berkali-kali, baru bisa masuk, apalagi menelpon temen yang sama-sama dikota Tarempa, Palmatak atau di Jemaja. "Kalau di telpon itu keluar nada sibuk, ataupun tidak aktif padahal Handphon yang kita hubungi itu sedang dalam keadaan aktif," sesalnya. Kalau internetan menggunakan jaringan telkomsel di sini tambah Via jangan diharap bisa signal yang muncul hanya E bahkan kadang-kadang G, bahkan signal sebatangpun tidak ada."apalagi kalau sudah hujan, signal telkomsel hilang sampai satu jam bahkan lebih,"ungkap-

nya Seraya mengatakan pernah sampai sehari gak ada jaringan. Ditempat lain Iwan salah seorang PNS juga mengaku tidak berharap banyak pada satu Provider saja, karena akan mempersulit komunikasi dengan keluarga yang berada diluar Tarempa. "Kalau tinggal di Anambas harus punya dua kartu satu Telkomsel satu lagi indosat, kalau hanya punya telkomsel jangan haraplah signalnya susah sudah itu turun naik lagi," jelasnya. Padahal di Anambas ini kata Iwan rata-rata masyarakat menggunakan Provider telkomsel, sayangnya telkomsel sendiri tampaknya tidak memperhatikan daerah ini karena sejak beberapa tahun terakhir memang kondisi signal semakin memburuk, apalagi kalau sedang musim utara, atau listrik mati maka signal akan hilang, bahkan dengan waktu yang cukup lama. "Buktikan saja sendiri dengan datang ke Anambas, butuh berkali-kali untuk menelpon disini baru bisa masuk," jelasnya. Patut disayangkan memang provider sekelas telkomsel yang notabene banyak digunakan namu pelayanannya kepada masyarakat masih kurang. Mudah-mudahan kedepan dapat lebih baik lagi dan tidak seperti ini," tutupnya.***

YUDI/HALUAN KEPRI

KOTA TAREMPA — Situasi Kota Tarempa yang terletak di tepi pantai, tampak warga melaksanakan aktvitas sehari-hari dan dari kejauhan terlihat bangunan RSUD Tarempa yang berdiri megah di atas area water front City.

Bupati Ajak Masyarakat Jaga Hutan ANAMBAS (HK) — Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Abdul Haris,SH menemukan laporan adanya penebangan hutan di daerah Siantan Selatan. Untuk itu pihaknya meminta bantuan instansi vertikal agar kegiatan tersebut tidak terjadi lagi. "Penebangan liar hutan dapat mengganggu ekosistem dan air. Kalau dibiarkan menjerit pun kita air tidak akan ada,"demkian disampaikan Haris, Jumat (13/5). Untuk itu kata Haris, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar dapat menjaga kelestarian hutan. Kalau kayu sudah dibabat, tentu akan gundul dan daerah resapan air se-

makin berkurang, dampaknya bukan pada saat ini namun dikemudian hari. "Berpikirlah ke depan, jangan sesaat jika hutan telah habis dan gundul maka anak cucu kita yang akan merasakannya," jelasnya. Persoalan air tidak akan pernah selesai sambung Haris jika ekosistemnya tidak dijaga, ambil contoh saat ini setiap musim kering maka masyarakat akan kekurangan air, hal ini akibat adanya aktivitas dan mulai gundulnya hutan, untuk itu dinas terkait harus cepat bertindak. "Dinas terkait harus ambil langkah tegas jangan dibiarkan berlarutlarut," tegasnya. Bukan hanya daerah Si-

antan dan Siantan Selatan, daerah lain seperti Palmatak dan Jemaja juga harus menjaga hutan didaerahnya. Karena apabila terjadi gundulnya hutan maka yang dirugikan itu adalah masyarakat. Menurut Haris, Pihaknya sendiri akan berkerja sama dengan isntansi vertikal untuk menjaga kelestarian hutan ini. "Kita akan koordinasikan dengan instansi terkait untuk menjaga ekosistem hutan," bebernya. Haris mengatakan, Kabupaten Kepulauan Anambas berbeda dengan daerah lain yang luas wilayah daratan besar. Anambas itu daratannya hanya 1,2 persen sedangkan 98 persen adalah lautan, dan ten-

tu dengan pemukiman masyarakat yang ada serta wilayah yang telah dijadikan kebun atau persawahan tentu hutan di daerah ini sudah semakin sedikit. "Apalagi Anambas ini kepulauan yang terpisah oleh lautan tentunya hutan di Anambas tidak seberapa dan mesti dijaga," ungkapnya. Haris sangat berharap masyarakat memahami fungsi hutan dan menjaga sehigga dapat dinikmati anak cucunya kelak, karena manfaat hutan sangat besar artinya bagi masyarakat. "Mari kita jaga hutan dan lestarikan untuk diwariskan ke anak cucu kelak," ajaknya.(yud)

Wajah Baru Berpotensi Jabat Posisi Eselon II

WAN ZUHENDRA ANAMBAS (HK) — Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Wan Zuhendra mengisyaratkan, akan ada beberapa pejabat eselon III yang akan naik menjadi pejabat eselon II B. Bukan hanya itu saja, pihaknya saat ini sedang memantau kinerja pegawai negeri sipil (PNS) yang ada di Jajarannya, dan apabila memang berperestasi maka berpeluang

duduk memegang jabatan. "Kita saat ini sedang melakukan pantau terhadap kinerja PNS yang ada didaerah ini," kata Wan Jumat (13/5). Mantan Wakil Ketua I DPRD KKA itu menyebutkan, pihaknya berencana melakukan perombakan kabinet pada bulan Agustus mendatang, tepatnya 3 bulan dari sekarang atau 6 bulan sejak Haris-Wan dilantik menjadi Bupati dan

Wakil Bupati KKA Priode 2016-2021. "Sepenuhnya wewenang bupati namun kita tetap memberikan masukan kepada beliau," tukasnya. Lebih jauh pria yang akrab dipanggil Bang Ade itu mengungkapkan, pihaknya juga berencana akan merampingkan SOTK, hal ini dilakukan sebagai penghematan anggaran juga agar SDM yang ada dapat terpenuhi. Perampingan itu antara lain bisa saja pengabungan bagian disekretariat daerah dengan dinas, ataupun dinas yang dilebur."jelasnya. Pihaknya tambah Wan, sudah melakukan pembahasan tersebut sekaligus mencari payung hukum, agar semuanya dapat berjalan dengan baik. "Secara detail ada dibagian hukum karena saat ini sedang digodok," tegasnya. Pemerintah sendiri tampaknya sangat berhati-hati dalam menempatkan pejabat, dan terlebih dahulu melakukan pemantauan kepada mereka yang berprestasi. Wan juga mengakui ka-

lau saat ini pihaknya kekurangan pejabat diposisi Eselon II, hal ini terlihat dari sejumlah Kepala SKPD yang menjabat Rangkap. contohnya antara lain yakni seperti Augus R. Unggul Asisten III Pemkab Anambas yang menjabat Sebagai Plh Sekda, lalu Sahtiarn Kepala Dinas Perkerjaan Umum yang juga menjabat Sebagai Plt Kepala Bappeda, Dra Linda Maryati Plt Kepala BKD yang juga menjabat sebagai Kadis Perindagkop,Yunizar Plt Kadis ESDM yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, serta Ody Karyadi Plt Kepala Kantor Inspektorat yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Kominfo. Namun untuk beban kerja ungkap Wan dalam perkerjaan semua ada beban kerja tinggal bagaimana memanagemen dengan baik melalui pembangian beban kerja kepada bawahan, namun harus dengan kontrol dan tetap melakukan evaluasi. "Insya Allah kalau dilakukan dengan bersama-sama maka hasilnya akan maksimal," pungkasnya.(yud)

Kejati Kepri Harus Usut Keterlibatan Staf Setda TANJUNGPINANG (HK) — Lembaga Swadaya Masyarakat Kepri Corruption Watch (LSM-KCW) Kepri, menyoroti kinerja Kejaksaan tinggi Kepri yang terkesan tidak transparan dan "tebang pilih" dalam pengusutan dan penetapan tersangka korupsi pengadaan mess Pemda dan asrama mahasiswa Anambas di Tanjungpinang serta kasus korupsi lain yang saat ini ditangani. Karena dari sejumlah fakta dan data, selain melibatkan tersangka mantan Sekda Anambas, Raja Tjelak Nur Djalal (RTND), dan Sekretaris Tim Lima, Zulfahmi, dalam korupsi ini, juga terdapat peran Wakil Ketua Panitia, Andi Agrial selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan staf mantan Sekda Anambas Rulli, dan bahkan anggota DPRD Anambas masa bakti 2009-2014. "Kami menilai dalam tindak pidana korupsi, khususnya dalam pengadaan mess mahasiswa Anambas tahun 2010 yang menelan dana Rp5 miliar ini, tidak mungkn hanya dilakukan dua tersangka yang sudah ditetapkan. Tetapi, juga meilibatkan sejumlah pihak, karena dari faktanya, alokasi dana pengadaan mess itu terkesan sudah dialokasikan secara masif dan terkoordinir, sebelum akhirnya dilaksanakan pada 2011," kata Ketua LSM-KCW Kepri, Abdul Hamid di Tanjungpinang, Jumat (13/5). Hal itu, tambah dia,

terlihat dari pengakuan mantan sekretaris dan PPTK Zulfahmi, yang mengaku, dipaksa menandatangani berita acara penunjukan, penetapan dan Surat Perintah Membayar (SPM) pengadaan tiga mess mahasiswa yang dilakukan tanpa melalui prosedur. "Dari pengakuan Zulfahmi dan pembahasan serta pengalokasian dana tahun 2010, dan baru dilaksanakan tahun 2011, serta keterlibatan staf mantan Sekda Anambas tampak jelas sudah ada niat awal dari sejumlah pihak yang terlibat untuk mengorupsi," tegasnya. Atas dasar itu, Hamid mengatakan tidak ada alasan bagi penyidik Kejati Kepri untuk tidak mengusut keterlibatan tiga anggota tim pengadaan seperti Andi Agrial dan Rulli. Selain adanya dugaan "tebang pilih" yang dicurigai sebagai modus penyidikan yang dilakukan jaksa, LSM-KCW Kepri juga menyoroti sejumlah pengusutan tindak pidana korupsi yang yang tindak lanjut pengusutannya hingga saat ini tidak jelas. "Secara umum kita mengapresiasi kinerja Kejaksaan Tinggi Kepri, yang telah melakukan pengusutan puluhan kasus korupsi di Kepri. Tetapi secara kualitas, penyelidikan dan penyidikan yang dilakukan, KCW sangat menyayangkan, tidak adanya kejelasan proses hukum dari kasus yang ditangani," ujarnya.

ABDUL HAMID Dari data dan pemberitaan media, tambah Hamid, terdapat 20 lebih dugaan kasus korupsi yang dipulbaket dan diselidiki Intel dan serta bagian Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Tinggi Kepri. Sayangnya, hingga 6 bulan kepemimpinan Andar Perdana, baru tiga kasus korupsi yang prosesnya, dinaikkan ke penyidikan, dan dari ketiga kasus itu hanya satu saja yang baru membuahkan dua tersangka. "Itu juga dua tersangka dalam kasus pengadaan mess mahasisea Anambas hingga saat ini tidak dilakukan penahanan. Sedangkan penyidikan kasus Bansos Batam 2011-2012, dan pengadaan rumah dinas unsur pimpinan dan anggota DPRD Natuna, hingga saat ini proses penyidikannya juga belum ada tersangka," sorotnya. Hal ini, tambah Hamid, harus menjadi perhatiaan Kejaksaan Tinggi Kepri dan Kejaksaan Agung-RI, agar tidak menimbulkan kesan proses penyelidikan dan penyidikan yang dilakukan hanya "gertak sambal" untuk mendapatkan sesuatu hal dari oknum pejabat serta orang tertentu yang diperiksa.(btd)

Editor: Nico, Layout: Hestu P


13

natuna

Sabtu, 14 Mei 2016

Perkara Anak di Kejaksaan Turun NATUNA (HK)— Kasipidum Kejaksaan Negeri Ranai, Waher Tarehoran menyebutkan hingga Mei tahun ini belum ada perkara yang masuk ke Kejaksaan. Ini artinya pada semester pertama tahun ini kasus yang menyankut anak turun drastis jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang terbilang cukup tinggi. Jaksa Waher menjelaskan, tahun lalu kasus anak sebanyak 22 perkara dengan rincian 9 perkara anak sebagai pelaku kejahatan

dan 13 perkara anak sebagai korban kejahatan. "Tahun ini belum ada masuk, sepertinya tahun ini akan mengalami penu-

Faturahman Liputan Ranai runan, karena pada semester petama ini kita belum ada menerima kasus anak yang dilimpahkan kepolisian," kata Jaksa Waher di Kantornya, Jumat (13/5). Menurut Jaksa Waher, perkara -perkara anak di Natuna didominasi dua kasus yakni kasus pencabulan dan kasus pencurian. Kebanyakannya pada kasus pencabulan anak-anak sebagai korban dan dalam

kasus pencurian anak-anak sebagai pelaku. "Kasusnya paling pencabulan dan pencurian. Tapi klita ada juga menangani kasus kekerasan lainnya terhadap anak," katanya. Khusus untuk kasus pencabulan yang menyangkut anak di bawah umur, Jaksa waher mengaku tidak ada kompromi dengan para pelakunya. Kejaksaan akan menuntut terdakwa seberatberatnya. Baginya, kasus yang mengorbankan anak meru-

pakan kasus kejahatan berat yang harus mendapatkan hukuman berat juga karena perkara anak meruapakan perkara bangsa dan negara yang tidak bisa disepelekan begitu saja. "Kalau kasus anak, kami gak ada ampun. Makanya saya ingatkan kepada semua pihak, jangan samapi mengganggu anak-anak di bawah umur karena hukuman berat menati. Kami akan dakwa maksimal siapa saja yang memiliki perkara anak," tutupnya tegas.***

FATURRAHMAN/HALUAN KEPRI

JAKSA Waher Tarehoran (kiri) menegaskan tidak ada kompromi bagi para pencabul anak di bawah umur. bagi mereka yang menjadi pelaku pencabulan tersebut akan didakawa seberat-beratnya.

FATURRAHMAN/HALUAN KEPRI

UCAPAN SELAMAT— Bupati Natuna, Hamid Rizal menerima ucapan selamat dari Pimpinan Redaksi Haluan Kepri, Andi usai dilantik beberapa waktu lalu. Ia mengaku akan senantiasa bekerja cepat dan tepat dalam setiap gerak pembangunan di Natuna.

Reshufle Jabatan Pegawai Tinggal Tunggu Tim Jadi NATUNA (HK) - Bupati Natuna Hamid Rizal menegaskan pihaknya akan segera melakukan reshufle terhadap jabatan pegawainya hanya saja rencana itu masih menunggu tim mutasi sudah terbentuk. Bupati Hamid menjelaskan, pergantian jabatan mengandung maksud

perbaikan kinerja kerja pegawai karena dengan adanya perubahan jabatan akan dapat memberikan semangat baru bagi masing-masing pegawai. "Resufle akan segera kita laksanakan, itu perlu kita lakukan untuk tujuan perbaikan kinerja. Tapi kita masih nunggu timnya

jadi dulu, kita masih bentuk tim," katanya kepada sejumlah wartawan di kantornya, kemarin. Hamid mengaku telah memerintahkan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) untuk membetuk konsep dan tim mutasi yang berfungsi menyeleksi pegawai yang bakal dimutasi.

"Saya sudah perintahkan BKD untuk membentuk tim. Mereka sudah mulai bekerja. Kita tunggu dulu tim itu jadi," ungkapnya. Mengenai kriteria pegawai, Hamid mengaku menginginkan pegawai yang cepat dan tepat dalam bekerja karena pe-

merintahan yang ia pimpin akan bekerja cepat. "Saya ingin yang kerjanya cepat karena kita ingin bekerja cepat. Kalau lambat-lambat gak masuk bagi saya, mending pegawai yang bersangkutan ikhlas aja mengundurkan diri," tegasnya. Terkait sejumlah di-

nas yang masih dijabat oleh Pelaksana Tugas (Plt) kepala dinas, Bupati Hamid menegaskan pihaknya tidak akan menggunakan Plt karena pemerintah memiliki cukup pegawai untuk menduduki jabatan kepala dinas. "Saya rasa gak ada PltPlt lah, kita definitifkan

aja langsung. Kita cukup pegawai, intinya asal dia mau bekerja dan cepat bekerja, siapapun dia, pasti saya pakai. Saya gak suka dengan adanya golongan-golongan di internal kepegawaian karena itu bisa merusak tim kerja," tutupnya tegas. (fat)

Pemkab Prioritas Pelayanan Masyarakat NATUNA (HK)— Bupati Natuna, Hamid Rizal mengatakan Pemerintah Natuna akan selalu memprioritaskan pelayanan untuk Masyarakat dalam ketersedian Stok Obat untuk selalu di evaluasi. ” Saya tidak mau lagi mendengar stok obat di rumah sakit ini kosong, utamakan pelayanan prima untuk masyarakat,” kata Hamid kepada wartawan saat blusukan di RSUD Natuna, Kemarin. Bupati juga akan membuka Akses ke Kementeri-

an Kesehatan RI untuk menjemput keperluan Sarana penunjang medik dan tenaga medik, serta kesejahteraan Dokter Ahli yang ditugaskan di pulau pulau terpencil untuk lebih ditingkatkan. ”Saya sangat yakin persoalan dunia kesehatan khusus di Pulau Terdepan dapat di prioritaskan dan perhatikan oleh Bapak Presiden Indonesia Joko Widodo. Bagaimana pun Natuna adalah salah satu dari Indonesia,” ucap Hamid. Hamid menyampaikan

rasa bangga bisa bertemu para tem medis di RSUD serta para pasien di RSUD dan ucapan terimakasih, rumah sakit semakin maju berkat para dokter beserta jajarannya. “Saya merasa senang bisa bertemu dengan para dokter dan pasien, bagaimana pun kita harus mengucapkan terimakasih kepada para dokter beserta jajarannya. Dan untuk itu Pemerintah Natuna akan selalu memprioritaskan pelayanan kesehatan untuk Masyarakat. Karena pada

dasarnya orang hidup ini adalah sehat, dengan berorientasi pada perilaku sehat, lingkungan sehat serta pelayanan kesehatan yang memadai,”jelas Hamid. Hamid menyampaikan pemerintah tetap mendukung fasilitas pelayanan kesehatan yang dibutuhkan sesuai kompetensi agar masyarakat yang memerlukan pemeriksaan atau perawatan bisa memanfaatkan fasilitas di RSUD Natuna. Semoga rakyat sehat, dokter betah untuk menggabdi di Natuna. (mam)

Editor : Eddy, Layout : Afri


CMYK

14

lingga

Sabtu, 14 Mei 2016

Warga Kesal Urus KTP Lambat Akibat Pemekaran Kelurahan LINGGA (HK) — Warga Kelurahan Sungai Lumpur, Kecamatan Singkep, mengaku kesal mengurus KTP dan KK sangat lambat. Sudah tiga bulan belum juga selesai. Hal ini dinilai warga dikarenakan merupakan kelurahan baru sehingga sistem admistrasi masih lambat.

Jefriadi Liputan Lingga Seperti kekesalan disampaikan Yuli salah satu warga di RT04, RW02 kelurahan Sungai Lumpur. Ia mengaku sudah hampir tiga bulan mengurus KTP dan KK belum juga selesai, padahal ia sudah bolakbalik menanyakan kepihak kelurahan maupun kecamatan. "Kesal aja, hingga kini sudah tiga bulan belum juga ada kejelasan dari RT, mupuan kelurahan kapan KTP saya yang baru itu bisa siapnya," ujarnya. Hal yang sama juga di keluhkan warga di RT lainnya. Akibatnya tidak ada KTP, warga kesulitan dalam kepengurusan dokomen lain yang diperlukan. Bahkan terkendala juga saat warga ingin mengurus pasport. Begitu pula untuk urusan anak yang baru lu-

lus sekolah SMA yang hendak membuat KTP, terkendala juga dengan Kartu Keluarga (KK) yang tidak ada. Sementara itu, Vina Febrianti, Staf Kelurahan Sungai Lumpur bagian pemerintahan, dikonfirmasi mengatakan jumlah keseluruhan penduduk di Kelurahan Sungai Lumpur sesuai data Mei 2016 sebanyak 2.875 jiwa, dengan 884 KK. Terdiri dari 24 RT dan 7 RW. Sedangkan jumlah warga yang memiliki KTP tidak diketahui berapa jumlah pastinya. "Untuk data KK dan KTP secara kolektif sudah hampir 70 persen diserahkan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil). Sisanya masih menunggu masukan data dari RT, RW setempat," katanya. Ditempat terpisah, Wahyudi Eka Putra, Kasi Penerbitan NIK KK mau-

KANTOR Kelurahan Sungai Lumpur Kecamatan Singkep

pun KTP di Disdukcapil Kabupaten Lingga, mengatakan bagi penduduk di desa dan kelurahan yang di mekarkan, Kepemilikan KTP Dan KK diambil untuk diperbaharui sesuai data desa dan kelurahan melalui RT dan RW. "Data yang lama di kembalikan ke disduk, untuk diperbaharui, dan diserahkan secara kolektif, sedangkan untuk melayani KK dan KTP baru, tidak bisa serta merta siap, melalui tahapan. Menunggu kesiapan KK terlebih dulu baru KTP dapat diproses," jelasnya. Dikatakannya, saat ini dari beberapa ribu permohonan KK dan KTP selama tiga bulan terakhir ini, hanya tinggal 700 yang belum rampung. "500 diantaranya kolektif, termasuk data permohonan KK dan KTP dari kelurahan Sungai Lumpur, 200 lagi diurus sendiri pemiliknya. Khusus bagi kelurahan Sungai Lumpur masih ada 4 map permohonan KK dan KTP yang belum diproses, dengan isi permapnya sebanyak 35 KK, " Katanya. Untuk peroses pembuatan dalam sehari Disdukcapil Lingga dapat mencetak sebanyak 100 lembar KTP, namun ini semua jika tidak terjadi kendala.Terutama tidak terjadi kerusakan pada Server, dan perangkat lainnya, yang kedua juga jaringan. Selaian itu juga penyebab lainnya yang sangat mengganggu kurangnya sarana dan prasarana pendukung, yakni infrastruktur dan pelengkapan kantor yang sangat tidak memadai. Yang minim peralatan, seperti komputer penyimpan data, "Semuanya masih produk lama tahun 2008 untuk dapat melayani masyarakat secara maksimal semua harus ditunjang dengan perangkatnya," tutur Wahyudi kepada Haluan Kepri.***

Kades Resun Bantah Berselingkuh LINGGA (HK) — Kepala Desa (Kades) Resun Karmawanto, membantah kalau dirinya berselingkuh dan menghamili cewek di luar nikah seperti yang dituduhkan orang padanya. "Ini fitnah, menghamil itu tidak ada. Ini ranah politik. Ada segelintir orang yang hendak menjatuhkan saya sebagai Kades, karena sakit hati atas kekalahan dalam Pilkades kemarin,"ujarnya saat dijumpai Haluan Kepri, Jumat (13/5). Atas tudingan tersebut, diakuinya namanya sudah tercoreng selaku kedes. Ia mengaku tadinya sempat merencanakan penyelesaian persoalan ini melalui proses hukum, namun urung dilakukan. "Karena ada sebagian orang ini hendak menjatuhkan saya ketika saya jadi calon di Pilkades. Namun masyarakat mendukung saya. Persoalan ini sudah sampai ke RT, kita nggak sampai pecat memecat. Bahkan ia ia sudah membicarakannya juga dengan tokoh masya-

rakat untuk figur jadi ke- n g a t a k a n s u d a h m e pala desa dulu. Dan me- mbentuk tim untuk memang ia yang ditunjuk se- nyelesaikan persoalan ini bagai figur," jelasnya. di tingkat desa. Rusli meDiceritakan Karma- ngharapkan kedua belah wanto, kalau perselingku- pihak baik pelapor mauhan itu tidak ada. Namun p u n k a d e s d e s a d a p a t ia hanya kenal baik saja menyelesaikan dengan dengan perempuan yang jalan perdamaian supaya tidak disebutkan iden- t i - tidak menimbulkan getasnya itu. "Persoajolak ditengah masyalannya itu sudah rakat Desa Resun. saya kumpulkan "Yang ada sekarang dengan masyaini kan kesalahfaharakat. Masyaman. Sebagian marakat sudah syarakat menuntut memaafkan masyarakat yang saya. Masyalain. Saat ini BPD rakat bilang membantu Kades waktu itu, bahuntuk menyelesaikan wa itu adalah persoalan ini setelah ujian saya sebetim terbentuk, melalui jalan dalum maju sebamailah,"ucagai Kades. Alp n y a hamdulillah .(put) sejak itu tidak ada lagi,"imbuhnya. Ditempat terpisah Ketua BPD Resun Rusli, meKarmawanto

NET

HARGA NAIK — Menjelang bulan Ramadhan diberbagai pasar di Kabupaten Lingga harga sembako dan pangan lainnya mulai naik, kendati pemerintah telah menurunkan harga BBM. Hal ini dikeluhkan para pedagang dan pembeli.

Harga Sembako di Lingga Mulai Naik LINGGA (HK) — Meski bulan Ramadhan masih satu bulan lagi, namun harga sembako di pasaran Kabupaten Lingga mulai merangkak. Seperti harga beras perkilonya dari Rp10.000 menjadi Rp11.000. Begitu pula dengan harga guru, semula hanya Rp13.000 per kg, kini sudah naik menjadi Rp15.000 per kilonya. Salah seorang pedagang sembako di Pasar Rampai Rezeki, Kelurahan Daik, Kecamatan Lingga, Nuni mengatakan, bila kenaikan harga sembako ini hampir setiap hari dan cukup cepat. Ia khawatir bila memasuki bulan Ramadhan harga sembako semakin naik lagi.

"Ya harus di kontrol lah oleh pemerintah, bila tidak lonjakan harga sembako akan terus naik," ujarnya ditemui Haluan Kepri, beberapa hari lalu. Tak hanya sembako, harga kebutuhan seperti minyak goreng, telur ayam, dan bawang merah serta bawang putih, daging ayam, sapi dan beberapa kebutuhan dapur lainnya mulai naik. Menurut Rini yang berjualan semabko dan sayuran, bahwa kenaikan sembako ini dirasakan sejak seminggu yang lalu. Meski harga - harga itu sudah diprediksi akan naik setiap menjelang bulan puasa, namun konsumen dan pedagang merasakan damp-

ak yang luar biasa. Daya beli masyarakat mulai menurun. "Semua barang pasti naik bila menjelang bulan Ramadhan," ucap Rini. Bahkan para pedagang termasuk dirinya, memastikan kenaikan harga akan terus hingga lebaran nanti. Dan ini sulit dikendalikan. Tak hanya para pedagang saja yang mengeluh kenaikan harga, lebih-lebih para pembeli menjadi pusing dibuatnya. Kenaikan harga bahan pangan membuat nilai mata uang semakin tak berarti. "Buat makan sehari saja tidak cukup kelurga kami hanya Rp50 ribu. kalu uang sebesar itu hanya cukup buat beli ikan sekilo sama sayur

bayam," kata Diah salah seoarang pembeli di Pasar Rampai Rezeki. Kata dia, kenaikan harga ini membuat ibuibu rumah tangga resah. Menurutnya bila dulu dengan uang Rp50 ribu dia bisa mengaturnya untuk makan satu keluarga dengan sayur dan lauk pauk lengkap, kini ia harus mengeluarkan anggaran belanja lebih banyak. Ikan kembung yang rutin menjadi menu keluarga sekarang sudah mahal, apalagi daging lebih mahal lagi," katanya. Sementara pemerintah baru-baru ini telah menurunkan harga BBM. Namun tak berpengaruh terhadap harga semabko. (put)

LIPI Motivasi Guru dan Siswa Kembangkan Mental Ilmiah LINGGA (HK) — Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) membidangi Hukum dan Humas menggelar diseminasi berupa motivasi kepada guru dan siswa di Lingga di aula SMAN 1 Lingga. Diseminasi ini bertujuan untuk menumbuhkan dan memotivasi guru dan siswa mengembangkan mental ilmiah yang baik. Kepala Hukum dan Biro Humas LIPI Nur Tri Aries, mengatakan diseminasi yang digelar cukup antusias oleh sejumlah guruguru yang hadir. "Saya li-

hat guru-guru antusias. Tidak sekedar MoU Pemkab Lingga dengan LIPI. Maksudnya bidang-bidang pertanian. Namun kita juga memberikan motivasi dibidang pendidikan,"ujarnya, Jumat (13/5). Dikatakan, LIPI memberikan ruang bagi guru-guru di Lingga untuk mengikuti pembinaan di LIPI. Baik itu dibidang IPA, IPS maupun bidang teknik. Menurut Tri, untuk pembinaan ilmiah Lingga sudah cukup jauh meningkat dari daerah luar seperti di Jawa. Begitu juga

dalam menyediakan potensi, baik itu bidang pendidikan, pertanian maupun dibidang perikanan seperti potensi usaha kecil menengah pengalengan ikan. "Hanya saja perlu komitmen, Dinas, instansi terkait maupun Pemkab. Sejauh ini saya optimis sebelum LIPI Lingga sudah punya teknologi tepat guna, penyaringan pasir dengan timah. Termasuk Pak Adi Pawennary (petigas LIPI,red) yang cukup banyak prestasi dan penemuannya," ujar Tri.

Sementara untuk bidang pendidikan dalam dunia pertanian, kata Tri, Lingga cukup berpotensi untuk pengembangan pupuk berbahan alami seperti limbah sayur. Yang nantinya juga bisa melibatkan masyarakat Lingga. "Bahannya ini untuk mikrobanya bisa dari LIPI dan ini melalui Pak Anton dibidang pertanian. Dibidang ilmiah kepada guru dan siswa ini, kita menumbuhkan mental dan mindset ilmiah,"jelasnya.(put)

TEATER Bangsawan menjadi favorit tontonan masyarakat di Kabupaten Lingga. Pertunjukan teater ini diharapkanbisa mengembalikan nilai-nilai kesenian melayu yang terendam agar tak tergeser oleh arus modernisasi.

CMYK

Editor: Arment Aditya, Layout: Mario


15

dunia

Sabtu, 14 Mei 2016

PNS Australia Berbahasa Indonesia Pamerkan Kemampuan

JAKARTA (HK) — Sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Australia yang terdiri dari diplomat, perwira militer dan jaksa memamerkan kemampuan berbicara Bahasa Indonesia secara fasih kepada Dubes RI, Nadjib Riphat Kesoema, di Canberra, Kamis (12/5) Dengan berbaju batik, para PNS Australia yang tengah belajar Bahasa Indonesia di Canberra Institute of Technology (CIT) tersebut berkunjung ke KBRI Canberra untuk mempraktekkan pelajaran Bahasa Indonesia yang telah mereka tekuni selama ini. Didampingi oleh guru mereka, yakni Betsy Phillips dan Urip Sutiyono yang sudah bertahun-tahun berprofesi sebagai guru Bahasa Indonesia untuk orang-orang Australia, para PNS Australia ini menceritakan berbagai hal, mulai dari belajar bahasa, mengunjungi berbagai daerah di Indonesia hingga masakan favorit Nusantara yang telah mereka cicipi. Dubes Nadjib Riphat (dua dari kiri) sedang berbincang dengan sejumlah PNS Australia yang sedang belajar bahasa Indonesia di Canberra. (Foto: Kiriman/KBRI Canberra) Dubes Nadjib Riphat (dua dari kiri) sedang berbincang dengan sejumlah PNS Australia yang sedang belajar bahasa Indonesia di Canberra. (Foto: Kiriman/KBRI Canberra) Nicole Pyke yang bekerja di Kementerian Pertahanan misalnya, mengaku

sejak awal sangat menikmati belajar Bahasa Indonesia. Tak heran jika Bahasa Indonesianya sangat fasih. Menurut Nicky, panggilan akrabnya, dirinya kini juga sedang belajar Bahasa Jawa. Sedangkan Belinda Adams, diplomat muda yang akan bertugas di Konsulat Jenderal Australia di Denpasar, Bali menyatakan bahwa Bahasa Indonesia sangat dibutuhkan untuk mendukung tugasnya di Indonesia. Sementara, Erin Green, seorang perwira wanita Angkatan Udara dan juga Marion Barraclough dari kantor Kejaksaan Agung Australia, memiliki kemampuan berbahasa Indonesia yang baik akan memberikan manfaat positif dalam karir dan pekerjaan mereka. Erin secara khusus mengutarakan keinginannya untuk dapat bertugas di Indonesia. Di akhir acara, mewakili rekan-rekannya, Marion yang mengaku sudah empat kali berkunjung ke Indonesia menyampaikan pidato dalam Bahasa Indonesia dengan sangat baik dan mengagumkan. Umumnya para PNS Australia yang tengah belajar bahasa tersebut pernah

.DTK PNS AUSTRALIA - Duta Besar Indonesia, Nadjib Riphat Kesoema, mendengar sejumlah PNS Australia berbaju batik yang tengah belajar Bahasa Indonesia di Canberra Institute of Technology (CIT) mempraktekkan pelajaran Bahasa Indonesia beberapa kali ke Indonesia. Sebagian besar mereka mulai mempelajari Bahasa Indonesia ketika masih duduk di bangku sekolah dan kuliah. Berdasarkan hasil survey yang dilakukan beberapa kalangan di Australia terbukti bahwa orang Australia yang mempelajari Bahasa Indonesia memiliki persepsi yang lebih positif mengenai Indonesia. KBRI Canberra selama ini aktif mempromosikan

Bahasa Indonesia di berbagai kalangan di Australia, mulai dari SD hingga SMA, universitas, hingga guru-guru Bahasa Indonesia, seperti dengan membuka kelas Bahasa Indonesia, memberikan materi pengajaran dan pelatihan hingga mengirim guru bantu di berbagai sekolah. Bahkan pada awal Juni 2016 nanti, akan diadakan Konggres Bahasa Indonesia yang pertama di

Pelayan Trump Serukan Bunuh Obama WASHINGTON DC (HK) — Dinas Rahasia AS melancarkan penyelidikan setelah mantan kepala pelayan Donald Trump menyerukan pembunuhan Presiden Barack Obama dan menyebut Gedung Putih sebagai "Masjid Putih". Di akun Facebook-nya, mantan kepala pelayan tersebut, Anthony Senecal, menulis bahwa Barack Obama seharusnya diambil militer dan ditembak sebagai agen musuh pada masa jabatan pertamanya. Senecal bekerja untuk bakal calon presiden Partai Republik, Donald Trump, selama hampir 30 tahun. Tim kampanye Trump dengan cepat mengambil jarak dari pernyataan Senecal ini. "Dia tidak lagi dipeker-

KOM

DONALD Trump dan Anthony Senecal foto bersama pada sebuah kesempatan.Seneca mengatakan Presiden obama harus dibunuh. jakan oleh Trump sejak Juni 2009," kata juru bicara kampanye Trump, Hope Hicks, dalam sebuah pernyataan. "Kami sangat mengutuk komentar mengerikan dari Senecal itu," tambah dia. Pernyataan Senecal, yang diatur agar tidak bisa dibaca

publik itu, dilaporkan kali pertama oleh sebuah situs berita, Mother Jones. Selanjutnya, Senecak sendiri yang mengakui keaslian posting itu kepada sejumlah media massa. Pada Kamis (12/5), Senecal (84) mengatakan kepada

CNN bahwa Obama harus "digantung" di pekarangan Gedung Putih. Dia juga menyebut Gedung Putih sebagai "Masjid Putih". Harian The New York Times sempat memuat profil Senecal Maret lalu. Dalam artikel itu disebutkan bahwa, meski sudah pensiun pada 2009, Senecal tinggal di rumah mewah Mar-a-Lago milik Trump di Florida dan bekerja sebagai semacam "sejarawan tidak resmi". "Dia memahami pola tidur Trump dan bagaimana daging panggang yang ia sukai, dan bagaimana Trump berkeras menata rambutnya sendiri," tulis The New York Times tentang betapa dalamnya pemahaman Senecal tentang Trump.(kom)

Kota Wollongong, New South Wales yang akan diikuti oleh para guru-guru Australia yang mengajarkan Bahasa Indonesia di semua negara bagian. Dalam rilis yang diterima oleh ABC Australia Pulus Indonesia, secara khusus Dubes Nadjib memberikan apresiasi terhadap antusiasme para PNS Australia dalam mempelajari Bahasa Indonesia. Menurut Dubes RI, den-

gan menguasai berbahasa Indonesia dengan baik, maka akan mempermudah komunikasi sekaligus meningkatkan saling pengertian dan rasa hormat antar masyarakat kedua negara. Ditambahkan oleh Dubes Nadjib bahwa sebagai negara bertetangga dekat dengan segala dinamikanya dalam berinteraksi, Indonesia dan Australia harus terus mempromosikan dialog secara reguler agar hubun-

gan kedua negara saling menguntungkan. "Baik Indonesia maupun Australia merupakan mitra dekat dan tidak memiliki kamus bermusuhan satu sama lain." kata Dubes Nadjib. Dalam kaitan ini, Dubes Nadjib akan terus memainkan perannya menjadi jembatan bagi kedua negara agar hubungan bilateral yang terjalin selalu konstruktif dan produktif.(dtk)

Awak Kapal TB Henry Disiksa Selama Diculik Abu Sayyaf JAKARTA (HK) - Empat anak buah kapal Henry yang ditawan di Filipina mengaku disiksa oleh kelompok Abu Sayyaf. Salah satu yang menceritakan kronologinya adalah Samsir. Samsir yang merupakan anak buah kapal, menceritakan kisah menyedihkan saat disandera Abu Sayyaf. "Pengalaman menyedihkan. Diikat di pohon pakai tali, diikat berempat. Pindah-pindah tempat," kata

Samsir memulai ceritanya saat ditemui di Kementerian Luar Negeri Indonesia, Jumat (13/5). Tak hanya diikat, mereka juga diancam dan dipukuli oleh sang penyandera. "Kita dikasih lihat video, kalau tidak ditebus nanti digorok, begitu kata mereka pakai bahasa melayu yang patah-patah," lanjut dia. Samir mengaku, hanya diberi makan kelapa kering. "Makanan kelapa kering, apa saja yang mereka kasih ya dimakan. Kadang-

kadang sisa mereka dikasih ke kita," serunya. Dia menjelaskan kapal mereka diserang pada pukul setengah 7 malam waktu setempat. Kapal penyandera muncul dari kapal tongkang Christy. "Mereka menangkap kami berempat dan menodongkan senjata. Satu ditembak karena melawan, yang lima bisa kabur. Boatnya kecil jadi tidak muat, makanya cuma empat yang disuruh ikut," pungkasnya.(mrd)

8 Tentara Turki Tewas Melawan Militan Kurdi ANKARA (HK— Enam tentara Turki tewas dalam pertempuran melawan para militan Kurdi di wilayah tenggara Turki. Dua tentara Turki lainnya tewas ketika helikopter militer mereka jatuh saat dikerahkan ke lokasi pertempuran. Militer Turki menyatakan seperti dilansir kantor berita AFP, Jumat (13/5/ 2016), keenam tentara itu tewas dalam operasi melawan para anggota kelompok Kurdi terlarang, Kurdistan Workers' Party (PKK) di dekat pangkalan militer

di distrik Cukurca, provinsi Hakkari hari Jumat ini. Delapan tentara lainnya luka-luka dalam pertempuran itu. Sebuah helikopter militer Kobra dikerahkan ke lokasi tersebut, namun jatuh dikarenakan masalah teknis. Akibatnya, duatentarayangmenerbangkan heli tersebut tewas. Hingga saat ini pertempuran antara pasukan militer Turki dan militan PKK di wilayah tersebut masih berlangsung. Jet-jet tempur F-16, helikopter dan pesawat-pesawat tak berawak

(drone) dikerahkan ke lokasi tersebut untuk menyerang para militan PKK. Menurut militer Turki, sejauh ini, enam militan PKK tewas dalam gempuran tersebut. Sementara dalam operasi terpisah di provinsi Sirnak, militer Turki menyebut bahwa 15 militan PKK telah tewas. Turki telah melancarkan operasi besar-besaran terhadap PKK setelah gencatan senjata dua tahun yang diumumkan kelompok Kurdi tersebut berakhir pada 2015. Sejak itu, ratu-

san personel keamanan Turki telah tewas dalam serangan-serangan PKK. Namun Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan bersumpah tak akan mengendurkan operasi terhadap militan PKK. PKK dinyatakan sebagai kelompok teroris oleh pemerintah Turki dan sekutu-sekutu Baratnya. Namun Erdogan menuding, Amerika Serikat dan Uni Eropa tidak berbuat banyak untuk menghentikan aktivitas kelompok Kurdi tersebut.(dtk)

MRD

EMPAT orang sandera dijemput Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi Panglima TNI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dan Pangkostrad, Letjen TNI Edy Rahmayadi di Bandara Halim Perdana Kusuma

Sopir Taksi Online

Jemput Penumpang Tak Pakai Celana TIANJIN (HK) — Aplikasi taksi online Didi Chuxing di China sedang dilanda rentetan skandal. Belum lama, penumpang di Kota Tianjin melaporkan sopir lelaki karena menjemputnya dengan celana disampirkan menutupi selangkangan. Tindakan tak patut sang sopir segera dilaporkan kepada perusahaan. Foto sopir nyaris tak bercelana ini juga diunggah ke jejaring sosial, mengundang kecaman ne-

tizen China. "Saya baru menyadari sopir tak memakai celana dalam perjalanan menuju

Xiawafang. Sikapnya menakutkan saya," tulis penumpang perempuan itu dalam pesan kepada pengelola Didi. "Kami minta maaf atas ketidaknyamanan anda," balas operator Didi. Perusahaan transportasi via online itu segera menggelar investigasi. Hasilnya, pengendara tersebut dihukum 10 hari tak boleh menarik penumpang. Belum jelas adakah sanksi lain atas tindakannya yang menakutkan penumpang.

Awal Mei ini, pengendara Didi di Kota Shenzen bertindak lebih jahat. Dia merampok sekaligus membunuh penumpang perempuan. Pemerintah China bergegas merazia 8 ribu pengendara Didi di seantero negeri. Faktor keamanan dan seleksi sopir menjadi sorotan warga China pada Didi akibat insiden beruntun tersebut. Aplikasi itu adalah buatan asli Tiongkok, demi menandingi Uber, Grab, dan banyak perusahaan teknologi seje-

nis di belahan dunia lain. Walau banyak menerima keluhan pelanggan, popularitas Didi Chuxing terus meroket di Negeri Tirai Bambu. Perusahaan Amerika Serikat, Apple Inc, dilaporkan baru saja menyuntikkan modal buat Didi senilai USD 1 miliar. Didi kini melayani 11 juta antar jemput setiap hari di seluruh Tiongkok. Karena Uber belum lama masuk, Didi sekarang menguasai 87 persen pangsa pasar transportasi online di negara itu.(mrd)

MRD

SOPIR taksi online tidak mengenakan celana dalam saat mengemudi mobil menjemput dan mengantar penumpang.


CMYK

16

Sabtu, 14 Mei 2016

Unik,

Robot Ikan Buatan Mahasiswa

SEKELOMPOK mahasiswa asal Swiss telah mengembangkan sebuah robot yang dapat bergerak lihai di dalam air. Hal itu dimungkinkan sebab robot ini didesain dan dikembangkan serupa dengan salah satu hewan laut yakni sotong. Dikutip dari Business Insider, Jumat (6/5), sekelompok mahasiswa Swiss Federal Institute of Technology tersebut ingin membuat sebuah robot yang mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar. Untuk itu, para mahasiswa memakai desain sirip yang dibuat mirip dengan sotong. Tak hanya bentuk, pergerakan sirip tersebut pun dibuat serupa hewan yang sering disalahartikan sebagai cumicumi itu. Sirip simetris itu memungkinkan Sepios untuk bergerak ke segala arah. Hal itu menjadikan Selios mampu

bergerak layaknya hewan laut pada umumnya. Rencananya Sepios digunakan untuk mendukung kegiatan fotografi bawah laut dan pengamatan biota laut. Para mahasiswa juga mendesain robot ini agar dapat menyelam hingga kedalaman 9 meter. Sepios diklaim lebih ramah lingkungan ketimbang robot serupa lainnya. Bahkan, Sepios dipastikan tak akan mengeluarkan suara berisik dan mengganggu kehidupan laut lain seperti rumput laut, jika dibandingkan robot yang menggunakan balingbaling.(lp6)

Pendeteksi Longsor Buatan Peneliti Indonesia Ini Mendunia JAKARTA(HK) — Tanah longsor sejatinya merupakan peristiwa alam. Meski demikian, tanah longsor bisa diminimalisasi berkat sistem deteksi dini longsor yang diciptakan seorang peneliti Indonesia. Teuku Faisal Fathani, peneliti sekaligus penemu alat pendeteksi longsor dari Universitas Gadjah Mada, terinspirasi dari alat-alat pendeteksi gempa asal Jepang yang dibawa oleh Japan International Coorporation Agency (JICA) saat menanggulangi bencana longsor di Indonesia pada 1999. Alat pendeteksi longsor yang terdiri dari penakar hujan, ekstensiometer, tiltmeter, dan alat untuk memantau fluktuasi muka air tanah tersebut dibawa ke Kecamatan Kalibawang, Kulon Progo, Yogyakarta untuk memantau pergerakan tanah. Sayangnya setelah dipasang, ada alat yang mengalami kerusakan dan hanya bisa diperbaiki di negara asalnya. Karena untuk memperbaiki alat itu butuh banyak biaya, pada 2006 Faisal mencoba menciptakan alat pendeteksi tanah longsor yang diberi nama GAMA-EWS. Sempat mengalami kesulitan dari sisi elektroniknya, Faisal mengajak mahasiswa jurusan Teknik Elektro UGM untuk ikut membantu. Sebagai hasilnya, pada 2007 Faisal dan tim berhasil membuat alat deteksi dini tanah longsor generasi pertama yang pembacaan pergerakan tanahnya masih manual. Tidak berpuas diri, dosen Teknik Sipil UGM ini terus mengembangkan alat pendeteksi dini tanah longsor. Hingga kini pencatatan tak lagi dilakukan secara manual.

Pada generasi kedua, GAMAEWS dilengkapi dengan kertas, sehingga tiap ada pergerakan tanah, alat tersebut akan mengeluarkan catatan yang bisa terbaca di kertas. Ketika alat dipasang di daerah rawan longsor, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) Syamsul Maarif memberikan masukan bahwa pencatatan dengan kertas mengharuskan masyarakat datang ke lokasi longsor untuk mengecek hasil deteksi. Hal ini dianggap membahayakan, sehingga alat pendeteksi longsor disempurnakan kembali oleh Faisal dengan menggunakan kartu memori. Dengan demikian, pemantauan dapat dilakukan tanpa harus mendekati alat. “Kini, alat deteksi tanah longsor sudah masuk ke generasi keempat,” kata Faisal ketika dihubungi di Jakarta, Rabu (11/5). Ia menyebutkan, pada generasi ketiga, sistem pendeteksi tanah longsor jadi lebih tangguh, mudah dijalankan, kuat, kokoh, dan tahan terhadap cuaca. Lebih lanjut, pria yang sering menjadi pembicara tentang sistem deteksi tanah longsor di berbagai negara ini mengatakan, sistem pendeteksi tanah longsor ini kini telah dipasang di 20 provinsi di Indonesia. Bukan hanya digunakan di komunitas dalam negeri, sistem pendeteksi dini longsor ini pun dipakai oleh perusahaan seperti Pertamina Geothermal Energy di tujuh provinsi, di situs Freeport di Timika, Papua, serta di perusahaan tambang Medco. Sementara di luar negeri, sistem pendeteksi ini di-

gunakan di perusahaan tambang di Myanmar dan akan segera dipakai di Laos, Timor Leste, dan Selandia Baru. Tidak hanya itu, saking banyaknya kebutuhan akan sistem pendeteksi tanah longsor ini, Faisal dan mahasiswa UGM melatih industri kecil di wilayah yang membutuhkan untuk membuat alat pemantau tanah longsor GAMA-EMS. “Sampai sekarang saya sudah tidak menghitung berapa banyak alat yang sudah dibuat,” ujar Faisal. Selain berguna, lima alat deteksi dini longsor ini juga sudah dipatenkan. Di antaranya adalah ekstensiometer generasi satu manual, ekstensiometer generasi satu dengan pembacaan kertas, dan ekstensiometer digital dengan kartu memori. Lantas, berapa harga sistem pendeteksi tanah longsor ini? Faisal mengatakan, satu sistem lengkap terdiri dari sembilan alat pendeteksi tanah longsor seharga Rp 300 jutaan. Sementara pendeteksi dari luar negeri seharga Rp 300 juta per alatnya. Bayangkan, jika Indonesia belum memiliki alat ini dan harus memakai alat dari luar, tentu akan menghabiskan banyak biaya. Atas inovasi ini, UNESCO menetapkan UGM sebagai Pusat Unggulan Dunia dalam Pengurangan Risiko Bencana Tanah Longsor 2011-2014 dan 2014-2017. Yang juga membanggakan, alat pendeteksi dini tanah longsor ini juga telah mendapat pengakuan dunia pada saat pertemuan para pakar tanah longsor yang dihadiri 80 negara di Jepang 2008, Italia 2011 dan Tiongkok 2014.(lp6)

Robot Bedah, Mampu Jahit Luka Pasien WASHINGTON DC(HK) – Perkembangan teknologi membuat robot mulai menggantikan peran manusia dalam berbagai sektor kehidupan. Contohnya dalam bidang medis. Robot bedah bernama STAR ini salah satunya yang dapat menjahit luka pasien dengan cepat dan rapi. STAR adalah hasil kreasi dari tim ilmuwan komputer serta peneliti medis yang dipimpin Peter Kim. Ia

adalah seorang ahli biokimia dari Washington DC. Dalam sebuah uji coba, robot STAR mampu menjahit kulit seekor babi yang terluka. Hasilnya, luka yang terbuka dapat tertutup dengan rapat. Hasil ini menunjukkan bahwa sebuah robot dapat menjalankan prosedur medis dengan rapi. “Sebelumnya operasi dengan robot dikendalikan dari jauh, artinya setiap

langkah dan setiap gerakan robot, diarahkan oleh dokter bedah. Dalam uji coba ini kami membuat robot bergerak lebih otonom ini,” kata Axel Krieger, seorang pakar robotika dengan tim di Sistem Kesehatan Nasional Anak. Walaupun pada kenyataanya robot STAR masih harus dalam pengendalian para dokter, robot ini sudah memiliki sistem algoritma yang canggih.(okz)

Inilah Alasan Mengapa Bumi Harus Berotasi WASHINGTON (HK) — Gerakan rotasi bumi menyebabkan datangnya siang dan malam. Hampir setiap hari planet yang dihuni manusia ini melakukan gerakan rotasi, namun tahukah Anda alasan Bumi melakukannya? Setiap planet dalam tata surya memiliki gerakan rotasi yang unik. Merkurius misalnya, membutuhkan waktu 59 hari untuk berputar 360 derajat. Lain lagi dengan Venus yang membutuhkan waktu 243 hari untuk berotasi.

CMYK

Jadi apa yang menyebabkan para planet berputar? Untuk memahaminya, mari kembali ke masa lima miliar tahun lalu. Pada masa itu, tata surya hanya berisikan debu dan gas. Lalu terjadilah supernova yang menyebabkan matahari terletak di tengah tata surya. Pecahan debu dan gas berserakan membentuk planet, bulan, asteroid, dan komet. Setelah ledakan supernova, planet-planet baru tersebut saling bertabrakan satu sama lain. Peristiwa tabrakan itu

membuat setiap planet masingmasing memiliki bulan. Planet Bumi sendiri bertabrakan dengan sangat keras dengan Mars, hal inilah yang menyebabkan terbentuknya bulan. Tabrakan ini juga membuat Bumi akhirnya berputar lebih cepat dari masa sekarang. Pada masa itu, diperkirakan, satu hari hanya berlangsung enam jam. Terbentuknya bulan sebagai objek langit yang terdekat dengan Bumi membuat gerakan rotasi melambat.(okz)

Editor : Ika, Layout : Maulana Ilham


CMYK

17

Sabtu, 14 Mei 2016

Pemimpin Harus Yakin Memimpin Lis Beri Kuliah Umum di Stisipol TANJUNGPINANG (HK) — Seorang pemimpin harus penuh keyakinan dalam memimpin. Karena dengan demikian, maka pemimpin itu akan bisa memimpin dengan baik dan penuh tanggung jawab.

Reza Liputan Tanjungpinang

Demikian dikatakan Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah pada saat memberikan materi kuliah umum pada seminar kepemimpinan, di salah satu ruangan perkuli-

Pemimpin Harus ... Hal. 18

Datangkan Cabai dari Yogyakarta

Lampu Jalan Banyak Mati

Pemko Tanjungpinang Mou dengan DIY TANJUNGPINANG (HK) — Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Tanjungpinang telah melakukan kunjungan kerja ke Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk menjajaki dan mengkaji kerja

TANJUNGPINANG (HK) — Matinya beberapa Lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di beberapa titik di Kota Tanjungpinang, dikeluhkan warga. Pasalnya, jalan-jalan umum dan akses ke perumahan menjadi gelap dan rawan kejahatan. Kerusakan lampu PJU ini terjadi di jalan-jalan utama seperti di Jalan DI Panjaitan di Kilometer 7 hingga Kilometer 9, Jalan WR Supratman arah Tanjunguban dan juga di dalam Kota Lama sekitar pasar. “Sangat disayangkan, karena warga selama ini

Lampu Jalan

IST

KULIAH UMUM — Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah memberikan kuliah umum pada seminar kepemimpinan, di kampus STISIPOL Raja Haji, Tanjungpinang, Kamis (12/5). Lis mengajak mahasiswa agar yakin dalam memimpin.

sama dalam menstabilkan harga pangan, beberapa waktu lalu. Kunjungan tersebut menjajaki kelompok tani tiga kabupaten di Provinsi DIY, yakni Kabupaten Bantul, Kabupaten Sleman dan Kabupaten Kulonprogo.

Kerja sama yang akan dilakukan, mendatangkan komoditas cabai dan bawang secara langsung dari Yogyakarta ke Tanjungpinang. Sekretaris Daerah Kota

Datangkan Cabai

... Hal. 18

Fraksi Demokrat Tunggu Surat Pengunduran Diri Erianto

... Hal. 18

TANJUNGPINANG (HK) — Hingga kini, Fraksi Demokrat di DPRD Kepri menunggu surat pengunduran diri Erianto dari kursi DPRD Kepri. Hal ini terkait pasca terlibatnya anggota DPRD Kepri ini dari dapil Anambas-Natuna kasus hukum tindak pidana korupsi dana bansos. Pasalnya, hal tesebut

IST

GAMBAR rencana pembangunan Masjid Terapung yang akan dijadikan Islamic Center di Tepi Laut Kota Tanjungpinang.

berkaitan dengan pakta integritas yang telah ditandatangani Erianto dengan Fraksi Partai Demokrat sewaktu terpilih menjadi anggota dewan. Demikian disampaikan Wakil Ketua II DPRD Kepri yang juga Sekretaris Partai Demokrat Kepri Husnizar Hood di Tanjungpinang, Kamis (12/5).

Dijelaskan Husnizar, sebelum ditindaklanjuti DPRD Kepri sesuai dengan pakta integritas Partai Demokrat, yang bersangkutan harus menyerahkan surat pengunduran diri sebagai anggota dewan dahulu. Baruah nanti pihak DPRD Kepri akan men-

Seleksi Calon Paskibraka Ditutup

ga pertengahan tahun ini tak kunjung dilelang. Selain itu, juga terkendala pada belum adanya Detail Engineering Design (DED). Diketahui, pada tahun 2015 lalu, DED Masjid Terapung tersebut gagal dibuat. Padahal, sudah dianggarkan sekitar Rp500 juta. Karena tidak jadi dibuat, anggaran tersebut dikembalikan ke kas Pem-

Persiapan Masjid

... Hal. 18

CMYK

TANJUNGPINANG (HK) — duga ikut terlibat dan Kejaksaan Negeri Tan- bertanggung jawab atas jungpinang secara resmi perkara tersebut. melimpahkan Berkas Ber“Berkas perkara atas ita Acara Pemeriksaan nama Djodi Wirahadiku(BAP) dugaan kasus pe- suma tersebut sudah lengmalsuan surat kah dan kita tanah di Sulimpahkan ke Tersangka ngai Carang, PN TanjungKasus oleh tersangka pinang unDjodi Wirahadtuk disidangPemalsuan ikusuma ke Pekan nantinSurat Tanah ya,” kata Kengadilan Negeri (PN) Tanpala Kejari jungpinang untuk dis- Tanjungpinang Herry Ahidangkan, Jumat (13/5). mad Pribadi SH MH, melaBersamaan perkara lui Kasi Pidum, Ricky Settersebut, Kejari Tanjung- yawan Anas SH MH. pinang juga melimpahRicky menjelaskan, pikan berkas atas nama haknya bersama Jaksa tersangka Diana Sulastri, Djodi Segera ... Hal. 18 sebagai pihak yang di-

Fraksi Demokrat ... Hal. 18

Persiapan Masjid Terapung Belum Selesai TANJUNGPINANG (HK) — Setelah proyek revitalisasi Stadion Sulaiman Abdullah yang digadanggadangkan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang batal dikerjakan pada tahun ini, proyek pembangunan Masjid Terapung di kawasan Tepi Laut pun terancam gagal. Pasalnya, proyek yang menyedot APBD 2016 sebesar Rp27 miliar untuk tahap pertama tersebut, hing-

Djodi Segera Disidang

ASFANEL/HALUAN KEPRI

KADISPORA Kepri, Doli Boniara foto bersama dengan calon Paskibraka dari Kepri.

TANJUNGPINANG (HK) — Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kepri, Doli Boniara secara resmi menutup seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Provinsi dan Nasional tahun 2016, di hotel Halim Tanjungpinang, Kamis (12/5) malam. Seleksi tersebut diikuti sebanyak 59 peserta. Penutupan seleksi calon Paskibraka dihadiri beberapa pejabat Dispora Kepri, sejumlah tim seleksi, termasuk Kabid Kepoloporan Desa dan Daerah Khusus, Asisten Deputi

Kepemimpinan dan Kepelaporan Pemuda, Fauziah Helianti. Dalam laporan ketua tim seleksi calon Paskibraka menyebutkan, seleksi calon Paskibraka berlangsung selama 4 hari, dimulai Selasa-Jumat (10-14/ 5). Kriteria penilaian meliputi pengetahuan umum secara tertulis, seperti wawasan nasional maupun regional. Kemudian penilaian psikotes, parade kesehatan, tes samapta, kesenian serta wawancara. Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 59 orang

Seleksi Calon

... Hal. 18

Editor: Andi, Layouter: Agung R


18

tanjungpinang

Sabtu, 14 Mei 2016

Fraksi Demokrat ..... indaklajutu surat tersebut dan menyatakan yang bersangkutan tidak lagi sebagai anggota dewan. "Kami menunggu surat pengunduran diri dari saudara Erianto, sesuai pakta integritas yang telah di tandatangani beliau. Setelah itu barulah partai akan memproses surat tersebut dan menyerahkan nama pengganti ke ketua dewan untuk selanjutnya dilanjutkan ke KPU Kepri terkait Pengganti Antar Waktu (PAW) yang bersangkutan," ujar Husnizar. Hingga kini, lanjut Husni-

sambungan Hal. 17 zar, pihak partai masih menunggu surat pengunduran diri dari pengacara Erianto tersebut yang belum juga disampaikan ke Partai Demokrat. Sehingga pihaknya belum dapat mengajukan nama PAW pengganti Erianto di DPRD Kepri. "Untuk suara terbanyak setelah Erianto pada pileg lalu, Partai Demokrat dapil AnambasNatuna adalah Wan Nurman. Namun, untuk kepastiannya, marilah kita tunggu hingga prosesnya selesai," tutur Husnizar. Sementara itu, Ketua DPRD

Seleksi Calon ..... terdiri 31 putra dan 28 putri berasal dari daerah kabupaten/ kota Provinsi Kepri. Masingmasing daerah mengirimkan peserta hasil penyaringan yang telah dilakukan oleh masingmasing pelaksana, terdiri Kabupaten Lingga sebanyak 10 orang, Karimun 10 orang, Kota Batam 10 orang, Natuna 5 orang, Kota Tanjungpinang 10 orang, Bintan 10 orang dan Kabupaten Kepulauan Anambas 4 orang. Sedangkan tim seleksi calon Paskibraka terdiri tim pelatih dari Satuan Lanud Tanjungpinang, Satuan Marinir Lantamal IV Tanjungpinang, Korem 033 Wira Pratama, dari Polres Tanjungpinang, termasuk tim pelatih wanita dari Lantamal IV dan Polres Tanjungpinang. Di samping itu, tim seleksi juga menyiapkan beberapa tim medis dari Rumah Sakit Umum Daerah dan Provinsi (RSUD/ RSUP) Tanjungpinang-Kepri, termasuk beberapa Purna Paskibraka sebelumnya. Peserta seleksi calon Paskibraka tingkat Provinsi Kepri dan Nasional tahun 2016 tersebut, akan memilih sebanyak 36

sambungan Hal. 17 orang untuk seleksi tingkat provinsi. Kemudian 4 orang diantaranya akan dikirim untuk tingkat nasional sebanyak 4 orang. Dari 4 orang calon Paskibraka yang dikirim untuk tingkat nasional itu, nantinya akan disaring lagi, sehingga tersisa sebanyak 2 orang. Dua orang yang akan dipulangkan nantinya akan bergabung dengan calon Paskibra tingkat Provinsi Kepri. Seleksi calon Paskibraka yang lulus untuk tingkat Provinsi nantinya akan diumumkan sekitar satu minggu setelah pelaksanaan. Sedangkan untuk tingkat nasional akan diumumkan sekitar akhir bulan Mei 2016, serta akan dilanjutkan dengan diklat. Sementara, peserta seleksi calon Paskibraka yang lulus untuk tingkat Povinsi Kepri akan melakukan diklat sekitar awal Agustus 2016. Semua pembiayaan kegiatan tersebut diperoleh dari APBD Provinsi Kepri melalui Dispora Kepri 2016. Kadispora Kepri, Doli Boniara dalam sambutannya men-

Djodi Segera ..... Penuntut Umum (JPU) yang telah siap mengikuti persidangan atas perkara dugaan kasus pemalsuan surat tanah tersebut di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang. “Prinsipnya kita sudah sidap untuk melaksanakan persidangan nantinya, sesuai jadwal yang diberikan oleh pihak PN Tanjungpinang,” ucap Rocky. Ricky menjelaskan, sejauh ini tidak ada kendala terhadap pemberkasan, termasuk dakwaan atas perkara dugaan kasus pemalsuan surat tanah tersebut. Dugaan kasus tersebut berawal laporan serta hasil penyelidikan Satreskrim Polres Tanjungpinang, didapati bahwa luas lahan yang dimiliki Djodi di

gatakan, kiprah peserta Paskibraka pada hari peringatan ulang tahun Kemerdekaan RI yang diperingati setiap setiap tanggal 17 Agustus, merupakan bentuk peran pemuda dalam mengisi kemerdekaan. “Penempaan Paskibraka dapat menjadi wadah menyatukan generasi muda sekaligus wahana untuk mengembangkan karakterodik intelektual bangsa. Termasuk melakukan praktek mengembangkan keterampilan, serta juga dapat memiliki kemampuan komunikasi dengan baik untuk berprestasi,” kata mantan PJ Bupati Bintan 2015 ini. Di samping itu, lanjut Doli, peserta Paskibraka juga harus memiliki disiplin, dan memiliki kemampuan dalam wawasan kebangsaan dalam negara. “Saya pesankan juga, agar peserta calon Paskibraka jangan pernah takut gagal dan jangan pernah menyerah dalam meraih mimipi di masa depan bagi diri sendiri,” ungkap Doli sembari menceritakan pengalamannya hingga menduduki kepala dinas selama ini. (nel)

sambungan Hal. 17 kawasan tersebut seluas 19.962 meter persegi dari luas lahan yang sedianya hanya sekitar 9.000 meter persegi. Berdasarkan hal tersebut, kuat dugaan tim penyidik bahwa surat tanah yang dimiliki Djodi Wirahadikusuma, diduga palsu atau menggunakan surat palsu sebagaimana dimaksud dalam rumusan Pasal 263 ayat (2) KUHP pidana. Hal lain yang terungkap, setelah tim penyidik mendapatkan beberapa bukti dan keterangan saksi, termasuk saksi pemilik asal tanah milik Djodi tersebut, yakni Abdul Latif yang mengaku menjual kepada Djodi hanya seluas 9.000 meter persegi beberapa tahun lalu.

Lampu Jalan ..... taat membayar pajak lampu jalan ini tiap bulannya, bahkan kalau yang memakai meteran Token atau prabayar setiap mengisi pulsa selalu ada potongan pajak PJU. Tetapi keberadaan lampu jalan sendiri banyak yang tidak nyala,” ungkap Ibrahim, salah seorang warga, Jumat (14/5). Matinya lampu-lampu PJU tersebut, sudah berlangsung

Kepri Jumaga Nadeak SH mengatakan saat ini pihak DPRD Kepri juga sedang menunggu surat keputusan dari partai yang bersangkutan. Karena pada mekanismenya setiap anggota dewan menandatangani pakta integritas dari partainya masing-masing. "Jadi kami menunggu surat dari partai. Nanti setelah kami terima surat keputusan barulah DPRD dapat segera menindaklanjuti dengan menetapkan PAW terhadap anggota dewan tersebut. (cw99)

Artinya, Djodi telah mengusai kelebihan sisa tanah sekitar satu hektar (10.000 meter persegi) dari luas lahan yang ia masukan ke dalam sertifikat seluas 19.962 meter persegi Dari keterangan serta data yang didapati tim penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang, kelebihan lahan seluas satu hektar dalam sertifikat Djodi tersebut, mengaku adanya perubahan luas lahan tanah (renvoi-red) di pihak kelurahan setempat. Dalam perkara ini, polisi juga telah menyita sejumlah dokumen penggunaan surat palsu tersebut, termasuk melakukan pemeriksaan terhadap pihak terkait lainnya. (nel)

sambungan Hal. 17 hampir sebulan lamanya. Namun pihak terkait, dalam hal ini Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) Tanjungpinang tidak ada upaya untuk melakukan perbaikan. “Sudah lama rusak lampu jalan ini, tetapi tidak ada perbaikan. Kami warga di sini sudah mengeluh ke intansi terkait dan hanya dijanjikan saja

akan diperbaiki,” ujarnya lagi. Selain itu, kata Ibrahim, di Jalan Abadi di Batu 8 Atas lampu PJU sebanyak 15 titik yang masih baru dibangun sudah rusak komponennya. “Harusnya kalau sudah rusak seperti ini diperhatikan dan cepat diperbaiki, sehingga lampu penerangan jalan umum ini tidak cepat rusak karena panas, sebab menyala siang dan malam. Nantinya bila rusak dan harus diganti biaya perbaikan akan memerlukan biaya yang tidak sedikit,” katanya mengakhiri. Menanggapi keluhan warga itu, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah menjelaskan, salah satu penyebab kerusakan lampu PJU ini dikarenakan pihak PLN sudah beberapa bulan ini sering melakukan pemadaman listrik. Sehingga merusak komponen di PJU seperti trafo, timer, juga lampu itu sendiri. “Kami telah menerima keluhan ini dari warga, banyaknya lampu PJU baik di jalan umum maupun di perumahan yang tidak menyala pada malam hari,” katanya. Lis mengatakan, dirinya akan menghubungi Kadis DKPP agar memperbaiki lampu-lampu jalan yang mati. Kalau masih bisa diperbaiki akan diperbaiki atau melakukan upaya lainnya. Menurut Lis, tahun 2016 ini, Pemko Tanjungpinang memang tidak menganggarkan untuk melakukan pemeliharaan terhadap lampu PJU. Hal ini karena terbatasnya anggaran. “Kita memang memangkas untuk biaya pemeliharaan lampu PJU ini, namun nanti di APBD Perubahan akan dimasukan anggaran untuk pemeliharaan dan juga pemasangan baru untuk lampu PJU baik untuk akses jalan di perumahan maupun jalan umum lainnya seperti jalan ke arah Bandara RHF yang belum terpasang,” tutupnya. (cw53)

Persiapan Masjid ..... ko Tanjungpinang sebagai Silpa. Namun demikian, Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah menegaskan proyek pembangunan Masjid Terapung dan yang lainnya tetap lanjut. Ia menyampaikan, proyek tersebut akan dimulai pembangunannya pada tahun ini. “Pemenang tender pembuatan DED tahun lalu, rencananya akan menghibahkan DED-nya. Tidak jadinya pembuatan DED pada tahun lalu, karena ada konflik internal di perusahaan tersebut. Sehngga DED-nya mereka hibahkan ke Pemko Tanjungpinang,” ungkap Lis, saat dijumpai di Stisipol Raja Haji, Tanjungpinang, kemarin. Belum dilelangnya proyek tersebut hingga saat ini, diakui Lis karena masih tahap proses pengkajian Menagemen Konstruksi Bangunan. Dikatakannya, setelah selesai pengkajian barulah nanti dilelang. “Memang yang lambat ini dinas terkait. Tapi begitu selesai pengkajian langsung dilelang,” jelasnya.

sambungan Hal. 17 Dipastikan Lis, porsi pengerjaan pembangunan proyek tersebut akan dikurangi, mengingat waktu pengerjaan yang sudah mepet. Menurutnya pengerjaan tidak bisa dilakukan seluruhnya seperti rencana awal. Kemungkinan pengerjaah tahap pertama ini hanya akan membangun jalan masuk dan lokasi parkir masjid. Selanjutnya, proyek tersebut baru dilanjutkan tahun depan. “Pada pembangunan ini, kita juga memikirkan akan menjadikan ibukota Provinsi Kepri sebagai event puncak Sail Karimata. Jadi nanti akan dibuat tutup supaya pas pengerjaan tidak nampak berserakan,” pungkas Lis. Menanggapi hal tersebut, Ketua Fraksi Partai Demokrat Plus DPRD Kota Tanjungpinang, Maskur Tilawahyu menyampaikan bahwa sudah sejak awal direncanakan dirinya tidak setuju pembangunan proyekproyek tersebut. Maskur sangat mendukung jika proyek Masjid Terapung itu batal.

Datangkan Cabai ..... (Sekdako) Tanjungpinang, Riono memperkirakan implementasi nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) akan dilakukan sebelum memasuki Bulan Suci Ramadhan. Sebab, kebutuhan masyarakat pada bulan tersebut akan meningkat. Riono juga mejelaskan, setelah melakukan penjajakan kepada kelompok tani, pihaknya melakukan rapat ke pihak Garuda Indonesia terkait kargo. “Setelah dilakukan rapat kepada pihak Garuda, kami melakukan konfirmasi terlebih dahulu terkait harga-harga pengangkutan oleh pihak Garuda. Setelah disetujui oleh Walikota, selanjutnya kami melakukan MoU dengan Pemerintah Yogyakarta,” katanya. Dikatakannya kembali, hasil rapat bersama pihak Garuda terkait teknis pengangkutan komoditas cabai merah dan bawang merah dari Daerah Istimewa Yogyakarta. Sejauh ini, pihak Garuda memberi kuota

sambungan Hal. 17 seberat 400 kilogram per hari. “Terkait harga pengangkutan, untuk informasi sementara Rp7.500/kg, tapi itu masih bisa kita rapatkan lagi karena lebih murah lebih bagus lagi bagi masyarakat Kota Tanjungpinang,” ujar Riono. Sebelumnya dijelaskan Riono, kelompak tani di tiga kebupaten tersebut, secara teknis akan langsung menjual hasil panen cabai dan bawang ke Tanjungpinang. Kemudian dijual langsung kepada masyarakat melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Tanjungpinang. Hal ini guna menstabilkan harga di Tanjungpinang, yang direncanakan mendistribusikan bahan pangan tersebut melalui udara dengan menggunakan pesawat. Melalui distribusi ini diharapkan bisa memperpendek jalur distribusi komoditas cabai dan bawang dari Yogyakarta ke Tanjungpinang, sehingga harga yang diperoleh masyarakat Kota Tanjungpinang lebih murah.

Pemimpin Harus ..... ahan Sekolah Tinggi Ilmu Politik (STISIPOL) Raja Haji, Tanjungpinang, Kamis (12/5). “Seorang pemimpin juga harus mampu melihat kondisi alam sekitar, mampu melihat orang-orang yang ia pimpin, dan seorang pemimpin harus dapat menilai secara objektif,“ ujar Lis. Katanya, untuk menilai dan mengkritik orang lain itu lebih mudah dari pada menilai dan mengkritik atau mengintrospeksi diri sendiri. Menjadi calon pemimpin harus lebih banyak berbuat dari pada berbicara.

“Bukan tidak mendukung pembangunan di Tanjungpinang, tapi saat kita hearing dengan dinas terkait mereka juga tidak siap. Selain itu, kita juga mengalami defisit,” ungkap Maskur saat dihubungi. Dijelaskannya, pembangunan proyek-proyek tersebut terkesan dipaksakan. Karena dikhawatirkan terjadi seperti kasus pembangunan gedung lima lantai SKPD dan juga rumah jabatan yang mangkrak hingga saat ini. Selain itu, katanya, pelaksanaan proyek tersebut sangat menyerap anggaran. Padahal, kondisi keuangan Pemko Tanjungpinang juga tengah mengalami defisit. Sehingga sebagaian besar anggaran terserap pada proyek tersebut. Akibatnya proyek-proyek pemberdayaan ekonomi yang langsung bersentuhan kepada masyarakat berkurang. “Sebenarnya sudah sejak awal, tapi kalau proyek tersebut dibatalkan kita justru mendukung itu,” pungkasnya. (cw53)

Sementara itu, Kabid Perdagangan (Disperindag) Kota Tanjungpinang, Teguh Susanto mengatakan, tingginya harga cabai dan bawang di Tanjungpinang dikarenakan panjangnya jalur distribusi antara daerah penyuplai dengan daerah yang disuplai. “Selama ini jalur distribusi Yogyakarta-Batam-Tanjungpinang. Dengan penjajakan yang dilakukan TPID Tanjungpinang adalah memangkas jalur distribusinya, dari Yogyakarta langsung ke Tanjungpinang,” terang Teguh. Tegus menjelaskan, kelompok tani di Kabupaten Kulonprogo, Sleman, dan Bantul tersebut mampu menghasilkan sekitar 80ton cabai merah per hari, dan 12-18 ton bawang merah sekitar 3 bulan per hektarnya. “Tentu dengan akan dilakukannya kerja sama ini, harapan kita cepat teralisasi sebelum Ramadhan pertengahan bulan nanti,” tutupnya. (cw53)

sambungan Hal. 17 “Saya yakin dan percaya bahwa adik-adik sekalian akan menjadi generasi penerus menjadi calon pemimpin yang dapat dipercaya menjadi pemimpin yang dapat menilai secara objektif, menjadi pemimpin yang memegang tanggung jawabnya,” harapnya. Lis juga sedikit menerangkan tentang apa yang menjadi visi dan misi Kota Tanjungpinang. Melalui visi dan misi ini dalam pemerintahannya bersama H. Syahrul, ingin menjadikan Kota Tanjungpinang lebih

baik, Kota Tanjungpinang yang maju, Kota Tanjungpinang yang sejahtera. Selain Walikota, seminar atau kuliah umum yang bertemakan 'Kepemimpinan bagi Generasi Muda' tersebut turut dihadiri oleh Asisten Bidang Kesejahteraan dan Kemasyarakatan Ahadi, anggota DPRD Kota Tanjungpinang Rahma, Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Djafnurinsyah, segenap civitas akademika serta para mahasiswa STISIPOL Raja Haji. ***

Editor: Andi, Layouter: Agung R


CMYK

19

bintan

Sabtu, 14 Mei 2016

Pedagang Desak Pemerintah Bertindak Harga Gula Melambung BINTAN (HK — Pedagang yang ada di Kijang, Kecamatan Bintan Timur mendesak agar instansi terkait segera bertindak menyikapi kenaikan harga gula di pasaran. Pasalnya, sejak dua pekan terakhir harga gula di wilayah tersebut kian melambung. Oki Alexander Liputan Bintan Ketua Koperasi Jaya PKL Bintan, Usman mengatakan memasuki bulan Mei, harga gula mengalami kenaikan sekitar 40 persen dari harga normal. Semula kata dia, harga gula masih Rp11.000/kilogram. Tapi kini harga gula sudah mencapai Rp14.500 sampai Rp15.000/kilogram. Ia khawatir jika ini tidak segera ditanggapi pihak pemerintah, harga gula di pasaran akan terus mengalami kenaikan hingga

menjelang masuknya bulan suci Ramadhan pada awal Juni 2016 mendatang. "Tentu saja kita berharap pemerintah pusat dan pemerintah daerah segera mengambil kebijakan strategis dalam menyikapi kenaikan harga gula saat ini. Supaya menjelang masuknya bulan puasa nanti harga gula bisa stabil lagi," tutur Usman di Kijang, kemarin. Pedagang lain, Hendi juga mengakui selain harganya yang terus melambung. Pasokan dari kalangan distributor juga mulai menipis. Ia juga khawatir jika pemerintah lamban mengambil langkah

Foto HK olehOki Alexander

HARGA gula pasir di pasaran saat ini Rp14.500/kg. Kenaikan terjadi juga di sejumlah daerah di pulau Jawa dan Sumatera, Jumat (13/5).

strategis dalam menyikapi persoalan ini, masyarakat khususnya para pedagang kue-kue serta gorengan bakal menjerit dengan keadaan ini. "Semoga saja pemerintah bisa cepat mencarikan solusi supaya pedagangpedagang kecil tidak kerepotan dalam menjalankam usahanya kalau harga gula tetap stabil," ujarnya. Sementara itu Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) yang ada di Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Bintan, Setia Kurniawan mengakui harga gula pasir saat ini memang mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Bahkan ia memperkirakan dalam waktu dekat harga gula akan kembali mengalami kenaikan sebesar Rp1.000/kg. "Kami memprediksi kenaikan akan terus terjadi, karena pasokan dari distributor di pulau Jawa juga berkurang terus," tuturnya, Jumat (13/5). Saat ini kata pria yang akrab disapa Iwan itu, dua distributor yang ada di Bintan sudah mengalami kekosongan stok gula pasir. Kenaikan katanya tidak hanya terjadi di daerah Kepri, melainkan daerah Surabaya serta Jakarta bahkan Sumatera juga mengalami kenaikan harga gula. Pasalnya, musim penggilingan tebu yang ada di pulau Jawa akan berlangsung pada pertengahan bulan Juni 2016 mendatang. Sehingga, pemerintah pusat enggan melakukan impor gula dari negara luar untuk menjaga produksi gula dari para petani lokal. Menyikapi kenaikan harga yang sudah banyak dikeluhkan masyarakat saat ini, pihaknya lanjut Iwan sudah menyurati Kementrian Perdagangan RI untuk segera mengambil kebijakan strategis. "Kita sudah menginformasikan soal kenaikan harga ini. Supaya ada kebijakan khusus untuk mengatasi kenaikan harga gula yang signifikan ini," tukasnya. (cw95)

Dinsos Upayakan Program Rumah Khusus bagi Warga Busung 1 KK Dibantu Rp100 Juta BINTAN (HK — Dinas Sosial Pemkab Bintan akan mengupayakan bantuan rehabilitas rumah tidak layak huni (RTLH) khusus untuk warga Busung, Kecamatan Sri Koala Lobam. Rencananya sebanyak 29 Kepala Keluarga (KK) yang ada di Desa Busung bakal di relokasi dari lahan PT Surya Bangun Pertiwi (SBP) Lobam. Kepala Dinsos Bintan Ismail mengatakan bantuan untuk membangun rumah itu dari awal hingga selesai dengan ukuran lebih besar dari rumah type 36. “Yang jelas kita lagi perjuangkan anggaran dari pusat yang saat ini memang lagi berpotensi. Jadi ada program namanya rumah khusus itu anggarannya hampir Rp100 juta untuk satu rumah,” tutur Ismail, kemarin.

Kata mantan Kepala Dishub Bintan ini anggaran bantuan rehabilitasi rumah tersebut ada di Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemenpupera) RI dan tengah diperjuangkan agar segera direalisasikan khusus untuk warga Busung yang bakal direlokasi. Hal ini dilakukan mengingat rumah-rumah warga di Desa Busung jauh lebih layak ketimbang rumah-rumah RTLH yang ada didaerah lainnya di Bintan. Sehingga, perlu kucuran dana besar untuk mengganti rumah warga yang bakal direlokasi. “Rumah di sana (Busung) sudah lumayan bagus. Jadi saat direlokasi perlu bantuan lebih dan kita lagi upayakan program rumah khusus yang anggarannya lumayan besar supaya masyarakat tidak ko-

mplain,” tutur Ismail. Terkait dengan program RTLH yang dijalankan tahun in kata Ismail, pihaknya tak bisa berbuat banyak. Ia mengaku untuk tahun ini pihaknya hanya mengeluarkan anggaran untuk bantuan RTLH tidal lebih dari 100 rumah yang tersebar di sejumlah kecamatan di Bintan. Sebagaimama diketahui, sebanyak 29 KK yang selama ini menetap di lahan PT SBP bakal direlokasi kedaerah lain. Bahkan penyelesaian lahan untuk membangun rumah juga sudah dilakukan belum lama ini. Walaupun dalam mengeluarkan surat untuk masyarakat sebagian lahan dari 65 hektar yang diserahkan tidak bisa langsung direalisasikan karena mesti menunggu surat pemecahan dari Sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) PT SBP Lobam. (cw95)

Foto Humas Pemkab

PASANG SELMEPANG-- Bupati Bintan Apri Sujadi menyaksikan Sisa Rifaya Mehenurissa memasangkan selempang sebagai tanda pengangkatan Debi sebagai Ketua Bunda PAUD Bintan di lapangan Relief Antam Kijang Kecamatan Bintan Timur, Jum’at (13/5).

Ketua Bunda PAUD Bintan Dikukuhkan BINTAN (HK)— Sisa Rifaya Meherunissa (6) bocah TK Negeri Pembina Kijang, Kecamatan Bintan Timur memasangkan selempang sebagai tanda pengukuhan Debi Apri Sujadi, istri Bupati Bintan sebagai Ketua Bunda PAUD Bintan periode 2016-2021. Pengukuhan dilaksanakan di lapangan Relief Antam Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Jumat (13/5). Debi diangkat sebagai Ketua Bunda PAUD Bintan berdasarkan usulan dari Himpaudi IGTK Bintan. Hal ini dilakukan karena peran Bunda PAUD merupakan tokoh sentral yang diperlukan di setiap daerah termasuk di Bintan. Dalam laporannya, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bintan Makhfur

CMYK

Zurachman mengatakan pemgukuhan Bunda PAUD Bintan dilakukan dengan tujuan agar Bunda PAUD bisa menjadi motivator dalam pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni sejak usia dini. Selain itu lanjut Makhfur kehadiran Bunda PAUD juga diharapkan mampu meningkatkan keterampilan dan pengetahuan tenaga pendidik serta pengelola PAUD agar lebih profesional dan berkualitas dalam mencetak generasi muda bangsa sejak dini. “Semoga ini bisa lebih meningkatkan silaturahim antara pengurus PAUD tingkat kabupaten, kecamatan serta desa dan kelurahan dan organisasi yang berkecimpung dalam membimbing anak-anak usia dini di Bintan,” ujar

Makhfur. Sementara itu, Bupati Bintan Apri Sujadi yang juga hadir dalam acara pengukuhan itu berharap kepada para Bunda PAUD dan seluruh jajarannya yang baru dilantik dapat memajukan pendidikan anak usia dini di Bintan, serta dapat mempertahankan prestasi yang sudah diperoleh, dan terus ditingkatkan. Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat serta stakholder terkait bahu membahu dalam menumbuh suburkan kesadaran betapa pentingnya pendidikan anak sejak usia dini. “Pendidikan yang berkarakter tentu sangat kita butuhkan sejak dini, dan akan terlihat pertumbuhan dan perkembangan watak anak pada usia dini hingga 50 persen,” tuturnya.

Usai dikukuhkan sebagai Ketua Bunda PAUD, Debi Apri Sujadi mengungkapkan anakanak di usia dini ini merupakan anak-anak yang berada dalam generasi emas bagi perkembangan mereka kedepan. “Tentu saja ini masa yang baik bagi mereka memulai pendidikan. Ini tentu perlu stimulus dari lingkungan terdekat mereka, dalam rangka memaksimalkan kemampuan anak untuk masa depannya,” kata Debi. Ia berharap pengukuhan dirinya sebagai Ketua Bunda PAUD Bintan bisa didukung dari seluruh pihak demi memajukan sektor pendidikan di Bintan khususnya dalam mencetak generasi muda bangsa sejak usia dini. (cw95)

Editor :Afrizal, Layout : Restu


20

Hukum&Kriminal

Sabtu, 14 Mei 2016

Pelanggan Toko Serba 8.000 Kemalingan BATAM (HK) — Ifni (22), warga Kavling Kamboja, Sagulung terpaksa mengurungkan niatnya untuk tak belanja di toko OKI Serba 8.000 di Batuaji, lantaran dompetnya hilang hendak belanja, Jumat (13/5) sekitar pukul 12.00 WIB. Peristiwa sekejab itu, perempuan yang diketahui sebagai tata usaha (TU) disalah satu sekolah di daerah Sagulung, langsung melaporkan dengan kasus pencurian ke Mapolsek Batuaji. Akibatnya, sebuah dompet yang berisikan uang tunai sebesar Rp 1.4 juta bersama dengan sebuah handpone merek Vivo serta beberapa kartu ATM miliknya lesap digarong kawanan maling. Informasi yang didapat, kejadian itu berawal saat dirinya bersama temannya pergi belanja ke toko OKI barang Serba 8000, hendak beli karpet meja dan kursi. Sesaat masuk kedalam toko, korban bersama temannya pun sempat memilih-memilih karpet yang lebih bagusnya. Pada saat milih, calon pembeli itu meletakkan dompet dan handponenya di lantai tepatnya disampingnya. Usai memilih barang itu, ia pun hendak mem-

bayarnya, namun ia langsung terkaget karena dompetnya sudah tak ada lagi. " Waktu itu saya hendak beli karpet ke toko OKI barang Serba 8000 itu. Ke-

mudian, pas saya hendak pilih karpet, memang saya letak dompet dan HP dilantai disamping saya. Pas untuk mau bayar, dompet dan HP saya sudah hilang,"

ujarnya Ifni, saat di kantor polisi. Dengan rasa tertegun, korban sempat mutar-mutar dilokasi untuk mencari tahunya keberadaan dom-

petnya. Sontak dengan kejadian itu, dia pun langsung melaporkan kepada petugas security, akan tetapi petugas malah tak merespon alias cuek.

" Ketika sudah hilang, saya sempat cari tahu barang berharga saya itu. Tapi tak ada lagi. Lalu, saya langsung lapor ke petugas security, namun

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

RAWAN MALING — Seorang warga yang hendak belanja di Toko Serba 8.000 kemalingan, Jumat (13/5). Toko yang berada di Batuaji ini rawan terhadap tindak kriminal pencurian.

petugas itu malah tak respon serta malah cuek," ujarnya dengan gemetaran. Dari peristiwa tersebut, korban pun mengakui mengalami kerugian mencapai Rp 5 jutaan. Ia juga mengatakan sangat menyesal untuk belanja disana. Karena toko tersebut asal sembrautan dan tak ada rekaman CCTv. " Saya sangat nyesal belanja disana. Saya pun tak akan mau lagi belanja disana. Masa diletakkan bentar disamping saya sudah hilang. Begitu juga saya minta rekaman CCTv tak ada," bebernya sambil nyesal. Dia pun berpesan kepada masyarakat sekitar yang ingin belanja disana supaya lebih hati-hati lagi, karena ditempat itu selalu ramai dan diduga pelaku kawanan maling berkeliaran. Hingga berita dilayangkan, korban itupun langsung dimintai keterangan oleh pihak penyidik Kepolisian setempat, untuk diusut tuntas. Sementara itu, ketika didatangi para wartawan untuk mempertanyakan soal terjadi kemalingan didalam toko, namun pihak toko tersebut tak berkenan memberikan komentar kepada pencari berita. (ded)

Menumpuk Makan Bahu Jalan

Sagulung Rawan Sampah BATAM (HK) — Tumpukan sampah di daerah Sagulung, semakin lama kian tak jelas pengangkutannya. Pasalnya, jelas terlihat tumpukan sampah tetap berserakan dijalanan, baik diperumahan maupun di jalanan.

Dedi Manurung Liputan Batuaji Tak cuma itu saja, penempatan untuk bin kontainer yang berada di samping jembatan kecil, tepatnya 200 meter dari kompleks Ruko Mandalay jadi terganggu bagi pengendara. Pantauan di Sagulung, tumpukan sampah dari para rumah tangga tersebut sangat berserakan dan tak teratur di pinggir jalan.

Hal ini menimbulkan bau yang tak sedap dan sangat mengganggu kenyamanan para pengendara. Bahkan, gara-gara tumpukan sampah itu jadi menimbulkan kemacetan parah. Penempatan bin kontainer yang hampir memakan sebagian badan jalan membuat para pengendara sangat menyesalkan petu-

gas terkait yang tak memperhatikan keselamatan para pengendara. Parahnya lagi, daerah Sagulung sekitarnya jadi rawan darurat sampah. Diketahui juga, untuk penanganan sampah yang berada di Sagulung itu, membuat masyarakat sekitar jadi kebingungan. Pasalnya, saat ditanyakan kepada Dinas Kebersihan kota Batam, pihak tersebut menyatakan akan menjadi tanggung jawab Kecamatan Sagulung. Sementara ketika dikonfirmasi kepada pihak Kecematan, namun alasannya tak jelas. Penanganan sampah itu juga jadi bahan pembicaraan didaerah Sagulung. Seperti contohnya Ridwan, salah satu pengendara

yang sedang melintas dijalan Simpang Nato, menuturkan, sangat menyesalkan penempatan bin kontainer yang sudah memakan bahu badan jalan tersebut. Dikatakan dia lagi, seolah-olah untuk penempatan TPS ini tak dipikirkan pihak terkait, bahkan asal-asal ditempatnya. Padahal, dulunya lokasi itu bukan tempat sampah, namun saat ini malah jadi menggunung sampah dan belum ada pengangkutan. " Penempatannya itu sudah terlalu ke tengah jalan, membuat jalanan macet, sudah baunya sangat menyengat bagi pengendara," katanya, Jumat (13/5) siang. Ridwan juga mengata-

TUMPUKAN sampah di Sagulung ini sudah meresahkan masyarakat. Selain menimbulkan aroma yang bau, sampah ini tidak ada kejelasan masalah pengangkutannya. DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

kan, awalnya tempat Pembuangan Sementara (TPS) yang ada di Simpang Nato itu masih kecil. Jika saat ini sudah semakin luas, karena seringnya bin kontainer sudah penuh tidak diangkat yang membuat warga membuang sampah sembarangan di sekitar bin kontainer hingga seluruh lokasi sudah dipenuhi sampah. " Lama-lama jalan ini nantinya jadi tempat pembuangan sampah. Begitu juga jarang diangkut sampahnya. Bagaimana sih kinerja dinas DKP ini, se-

mentara itu kita tetap bayar iurannya perbulan," tegasnya senada menutup hidungnya, siang kemarin. Sementara itu, Parlaugan Siregar, selaku ketua RW 02 Simpang Kavling Nato menuturkan, sangat menyesalkan jika warga dan dinas terkait yang tak konsisten dalam menjaga kebersihan dan menangani sampah. " Permasalahan ini tidak bisa dipandang sebelah pihak, masyarakat juga dalam hal ini salah, tetapi dinas terkait juga salah," terangnya.

Seharusnya, katanya dia, masyarakat tak seharusnya membuang sampah di luar bin kontainer yang sudah di tempatkan. Sementara dinas terkait juga sering terlambat dalam mengganti bin kontainer di Simpang Nato. Jadi begitulah keadaanya saat ini. Maka dengan itu, Parlaungan mengatakan, agar masyarakat dan dinas terkait seharusnya saling mengisi dan melengkapi serta saling berkomitmen untuk menjaga kebersihan daerah Sagulung ini. ***

Kapolda Perintahkan Penyitaan Atribut Komunisme BATAM (HK) — Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian memerintahkan seluruh jajaran untuk melakukan penyitaan jika ditemukan atribut atau simbol komunisme pada wilayah masing-masing. "Semua atribut seperti kaos, baju, bendera atau pin berlambang palu arit yang menunjukkan seolah bangkitnya komunisme harus disita," kata Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian di Batam, Jumat. Hal tersebut juga sebagai upaya agar tidak terjadi tindakan main hakim sendiri oleh ormas atau kelompok masyarakat tertentu atas munculnya simbol-simbol tersebut. Ia juga meminta jajaran agar tidak menolerir

adanya tindakan main hakim sendiri dari ormas/kelompok masyarakat jika ada yang menemukan hingga melakukan penyitaan, razia, pengusiran, pembubaran. "Anggota harus bisa mencegah bila ada hal-hal tersebut. Jangan sampai ada tindakan main hakim sendiri. Arahkan seluruh jajaran masingmasing dan tindakan anggota Polri di lapangan harus terukur," kata Sam. Selain atribut-atribut yang biasa dipakai, Kapolda Kepri juga memerintahkan pemeriksaan buku-buku yang berisikan ajaran komunis sehingga tidak menyebar ke masyarakat. "Jika ada bisa disita satu eksemplar saja dan serahkan kepada pihak kejaksaan untuk diteliti ajaran komunisme-

leninisme-marxisme," kata dia. Menurut kapolda, pergerakan komunisme di Indonesia harus dimusnahkan karena dapat merusak persatuan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. "Seluruh jajaran harus mampu mengamankan wilayah. Komunisme harus dimusnahkan dari Indonesia," kata Sam. Kapolda juga mengimbau masyarakat agar tidak terbujuk dan ikut-ikutan menggunakan atribut-atribut yang komunisme karena tidak sesuai dengan paham Pancasila. Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono mengatakan hingga saat ini belom ada laporan dari Polres/Polresta mengenai keberadaan atribut-atribut komunis tersebut. (ant)

Editor: Eddy Supriatna, Layouter : Agung R


21

politik

Sabtu, 14 Mei 2016

Cendana Dukung Ade Komarudin Berprestasi di Partai, Tak Pernah Gagal Dalam Tugas BALI (HK) — Keluarga besar Cendana memberikan dukungan kepada calon Ketua Umum DPP Partai Golkar, Ade Komarudin. Hal itu disampaikan oleh Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto dan Siti Hediati Rukmana alias Titiek Soharto. Titiek Soeharto menjelaskan, dukungannya kepada Ade Komarudin diberikan lantaran Munaslub Golkar tak hanya sekadar memilih ketua umum, melainkan momentum kebangkitan Golkar ke depan. “Kita memilih yang baik, membawa Golkar lebih baik. Memilih ketua umum harus kita lihat dari PDLT. Kami, saya keluarga besar Pak Harto menilai semua baik-baik calon-calonnya. Dari semua itu kami lebih condong ke Pak Ade,” kata Titiek Soeharto saat memberi keterangan resmi di Westin Hotel Nusa Dua, Bali, Jumat (13/5). Ade, kata dia, saat ini

menjabat sebagai Ketua Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI). Ade juga merupakan Ketua DPR RI. “Itu menunjukkan prestasi beliau yang baik,” ujar Titiek. Sementara itu, adik Titiek Soeharto, Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto, menilai banyak persamaan yang bisa dibangun antara keluarga besar Cendana dengan Ade Komarudin jika terpilih sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar. Bagi Tommy, Golkar harus kembali memenangi kontestasi politik pada Pemilu 2019. “Golkar harus menjadi pemenang pileg dan

pilpres. Kita harus bekerja keras, rekonsiliasi yang keras. Karena tak hanya Bali dan Ancol saja, tapi juga kader yang sudah loncat dan membangun partai baru. Itu tantangan terberat bagaimana Golkar bisa mencapai kesejahteraan masyarakat adil makmur secepat-cepatnya,” ujar Tommy. Tommy menilai prestasi Ade Komarudin cukup baik di Golkar dan tidak pernah gagal menjalankan politiknya. “Sampai menjadi Ketua DPR itu perjalanan politik tidak mudah bagi tiap orang. Juga keterbukaan Akom terhadap masukan, akan lebih mempermudah memperbaiki Golkar ke depannya. Karena itu, keluarga kami bisa menjadi dukungan bagi Akom menjadi Ketum,” tegas dia. Sementara itu, Ade Komarudin mengucapkan terima kasihnya atas dukungan yang diberikan keluarga besar Cendana. “Saya ucapkan terima kasih pada keluarga be-

DETIK

JAKARTA (HK) — Presiden Joko Widodo melantik delapan dari sembilan anggota komisi kepolisian nasional (Kompolnas) yang baru di Istana Negara, Jumat (13/5). Pelantikan tersebut berdasarkan keputusan presiden (Keppres) 32 M 2016. Sedianya, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, yang masuk dalam keanggotaan Kompolnas, juga akan dilantik. Namun demikian, karena Tjahjo tak kunjung datang setelah pelantikan diundur 30 menit dari jadwal seharusnya, maka akhirnya Presiden hanya melantik delapan ang-

mpolnas ke depan adalah membangun hubungan yang harmonis dengan Polri. Sebab, dia mengakui ada ketegangan antara Kompolnas sebelumnya dengan Polri. “Sekarang kita akan coba bekerja sama secara baik dalam pengawasan pada kinerja Polri, membahas kebijakankebijakan Polri seperti apa, memberikan masukan-masukan ke Polri,” kata dia. Yasonna juga menyebut bahwa Kompolnas akan segera mengajukan nama untuk Kapolri baru yang akan menggantikan Badrodin Haiti. Namun demikian, dia tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai hal tersebut. (rol)

Ahmad Dhani Deklarasikan Dukung Cagub Bermartabat “Orang Kita” untuk DKI Jakarta JAKARTA (HK) — Musisi Ahmad Dhani mendeklarasikan relawan bernama Orang Kita yang dibentuk untuk mendukung calon gubernur yang dianggapnya beradab dan bermartabat “Orang Kita ini akan terus mendukung partai yang mengusung calon gubernur yang kita anggap bisa, beradab dan bermartabat. Orang Kita ini nama relawan,” katanya di Jakarta, Jumat (13/5) petang. Dhani mengatakan bah-

wa hingga saat ini belum ada calon gubernur yang akan didukung Orang Kita pada Pilkada DKI 2017. “Orang yang akan kita dukung itu memiliki kepribadian yang luhur. Punya tata krama. Saya jadi gubernur siap saja, tetapi kan partainya yang tidak siap. PKB kan hanya enam suara,” kata dia. Ia mengatakan, hingga saat ini Partai Keadilan Bangsa masih mendukungnya maju sebagai calon gubernur, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar juga be-

saya yang dianggap mampu memimpin Golkar di masa mendatang. Ini luar

biasa. Tentu penghargaan dan penghormatan kepada saya tidak akan

Dhani, Yusril hingga Risma Belum Bisa Tanding

FOTO bersama para anggota kompolnas yang baru gota. Kompolnas diketuai oleh Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan yang merangkap sebagai anggota. Adapun posisi wakil ketua ditempati oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo. Tujuh anggota Kompolnas lainnya yakni Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Irjen Pol purnawirawan Bekto Suprapto, Irjen Pol purnawirawan Yotje Mende, Andrea Pulungan, Poengky Indarti, Benediktus Bambang Nurhadi dan Dede Parhan Aulawi. Ditemui usai pelantikan, Yasonna menyebut tugas Ko-

sar Cendana yang telah memberi dukungan dan penilaian positif kepada

saya sia-siakan untuk membesarkan Golkar,” ucap Ade. (vvn)

Popularitas Ahok Masih Teratas

Jokowi Lantik Anggota Kompolnas Baru

Minus Tjahjo Kumolo

Ade Komarudin bersama Titiek Soeharto, Tommy Soeharto, dan Misbakhun

lum memintanya mundur. “Tetapi kan kita harus realistis mengingat PKB kan kursinya kecil yang membuatnya tidak bisa mendukung Ahmad Dhani sebagai calon gubernur. Harus merangkul partai lain kalau mau,” kata Dhani. Dalam deklarasi yang dilakukan di salah satu rumah yang terletak di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat itu, turut dihadiri sejumlah bakal calon gubernur Jakarta, antara lain Adhyaksa Dault, Abraham Lunggana, Benny Mokalu dan Gus Joy.(ant)

JAKARTAPOS

MUSISI senior Ahmad Dhani memberikan sambutan diacara deklarasi dukung Calon Gubernur Bermatabat, Jumat (13/5) di Jakarta.

JAKARTA (HK) — Lembaga media survei nasional (Median) memaparkan popularitas bakal calon gubernur dan partai politik dalam Pilgub DKI 2017. Survei dilakukan pada 20 April-4 Mei 2016 dengan sampel 500 responden diambil secara acak dengan teknik multistage random sampling dan proporsional atas populasi kodya dan gender dengan margin of error kurang lebih 4,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Survei dilakukan dengan menggunakan kuesioner dan metode face to face interview. Direktur Riset Median Sudarto menyebut ada 19 tokoh bakal cagub DKI yang disurvei popularitasnya. Hasilnya, Ahok masih jauh lebih populer dibanding calon-calon lainnya. Dengan kata lain, para penantang Ahok memiliki pekerjaan rumah besar meningkatkan popularitas untuk bisa bertarung melawan calon petahana gubernur DKI. “Ahok dapat 91,0 persen, Ahmad Dhani 80,6 persen, Yusril Ihza dapat 76 persen, Ridwan Kamil 75

persen, Tri Risma 72,6 persen, Lulung 56 persen, Djarot Saifullah Hidayat 56 persen, Ganjar Pranowo 54 persen, Adhyaksa Dault 52 persen dan Sandiaga Uno 48,6 persen,” kata Sudarto di Bumbu Desa, Jakarta, Jumat (13/5). Jika bakal calon gubernur disandingkan dengan partai politik, popularitas Ahok masih yang tertinggi. Partai politik tidak serta merta mengangkat popularitas calon. “NasDem-Ahok 91 pers-

en, PKB-Ahmad Dhani 80 persen, PPP-Lulung 56 persen, Gerindra dengan Yusril 76 persen, Ridwan Kamil 75 persen dan Sandiaga Uno 48 persen. PDIP dengan Risma 72 persen, Djarot 56 persen, Ganjar 54 persen dan Puti Guntur 32 persen. Kemudian PKS dengan Tri Wicaksana 38 persen, Nur Mahmudi 34 persen, Selamat Nurdin 28 persen dan M Idrus 12 persen. PANSuyoto 16 persen, Golkar 15 persen. Lainnya Adhyaksa 52 persen, Moeldoko 32 per-

sen, Hasnaeni 13 persen dan Benny Mokalu 10 persen,” kata dia. Jika Pilgub DKI digelar dengan dua calon alias head to head, maka penantang Ahok yang kemungkinan bisa mengalahkannya adalah Yusril Ihza Mahendra dan Tri Rismaharani. Namun jika Pilgub DKI lebih dari dua pasangan, maka Ahok akan diuntungkan karena cukup mendominasi. “Dan sisa suara akan tersebar relatif merata pada para penantang Ahok dengan perolehan yang tidak begitu besar,” ucapnya.(mrd)

MERDEKA

TIGA Cagub DKI Jakarta, masing-masing Ahok, Yusril dan Sandiaga disebut-sebut saling adu kuat mengambil simpatik masyarakat Jakarta.

Fraksi Demokrat Tunggu Surat Pengunduran Diri Erianto TANJUNGPINANG (HK) — Hingga kini, Fraksi Demokrat di DPRD Kepri menunggu surat pengunduran diri Erianto dari kursi DPRD Kepri. Hal ini terkait pasca terlibatnya anggota DPRD Kepri ini dari dapil Anambas-Natuna kasus hukum tindak pidana korupsi dana bansos. Pasalnya, hal tesebut berkaitan dengan pakta integritas yang telah ditandatangani Erianto dengan Fraksi Partai Demokrat sewaktu terpilih menjadi anggota dewan. Demikian disampaikan Wakil Ketua II DPRD Kepri yang juga Sekretaris Partai Demokrat Kepri Husnizar Hood di Tanjungpinang, Kamis (12/5). Dijelaskan Husnizar, sebelum ditindaklanjuti DPRD Kepri sesuai dengan pakta integritas Partai Demokrat, yang bersangkutan harus menyerahkan surat pengunduran diri sebagai anggota dewan dahulu. Baruah nanti pihak DPRD Kepri akan menindaklajutu surat tersebut dan menyatakan yang bersangkutan tidak lagi sebagai anggota dewan. “Kami menunggu surat

pengunduran diri dari saudara Erianto, sesuai pakta integritas yang telah di tandatangani beliau. Setelah itu barulah partai akan memproses surat tersebut dan menyerahkan nama pengganti ke ketua dewan untuk selanjutnya dilanjutkan ke KPU Kepri terkait Pengganti Antar Waktu (PAW) yang bersangkutan,” ujar Husnizar. Hingga kini, lanjut Husnizar, pihak partai masih menunggu surat pengunduran diri dari pengacara Erianto tersebut yang belum juga disampaikan ke Partai Demokrat. Sehingga pihaknya belum dapat mengajukan nama PAW pengganti Erianto di DPRD Kepri. “Untuk suara terbanyak setelah Erianto pada pileg lalu, Partai Demokrat dapil Anambas-Natuna adalah Wan

Nurman. Namun, untuk kepastiannya, marilah kita tunggu hingga prosesnya selesai,” tutur Husnizar. Sementara itu, Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak SH mengatakan saat ini pihak DPRD Kepri juga sedang menunggu surat keputusan dari partai yang bersangkutan. Karena pada

mekanismenya setiap anggota dewan menandatangani pakta integritas dari partainya masing-masing. “Jadi kami menunggu surat dari partai. Nanti setelah kami terima surat keputusan barulah DPRD dapat segera menindaklanjuti dengan menetapkan PAW terhadap anggota dewan tersebut. (cw99)

Husnizar Hood


CMYK

22

Sabtu, 14 Mei 2016

Ivan

masih ada Isco atau James Rodriguez yang bisa dimainkan. Sementara itu di sisi lain, Deportivo tak memiliki kepentingan apapun di pertandingan kali ini. Mereka kini berada di posisi 13 klasemen. Mereka tak akan terdegradasi dan juga tak akan bisa berkompetisi di level Eropa. Namun di laga ini, Victor Sanchez tak akan bisa memainkan tiga pemainnya. Mereka adalah Fabricio, German Lux dan Juan Dominguez. Semuanya akan absen karena cedera. Selain itu defender mereka, Juanfran, juga masih diragukan untuk bisa tampil setelah sebelumnya juga cedera. Meski demikian, Super Depor akan bisa diperkuat lagi oleh Celso Borges dan Fernando Navarro yang sebelumnya terkena sanksi larangan main. Sementara itu jika Juanfran tak bisa dimainkan, maka ia bisa saja digantikan oleh Laure. Dalam pertemuan terakhir kedua klub tersebut, yakni di Santiago Bernabeu, Madrid menang telak 5-0. Sementara dalam duel terakhirnya di Riazor, Deportivo malah dibantai dengan skor 2-8. Lalu akankah El Real akan bisa kembali menang di pertandingan kali ini?(bln)

SPANYOL (HK) — Real Madrid akan melakoni partai hidup mati kala bertandang ke Riazor untuk menghadapi Deportivo La Coruna di jornada 38 La Liga, Sabtu (14/05). Partai ini memang sangat krusial bagi Madrid dan berlabel 'wajib menang'. Sebab jika mereka bisa menang maka mereka memiliki peluang untuk bisa menyalip Barcelona di puncak klasemen. Jika mereka bisa melakukannya maka mereka akan jadi juara La Liga musim ini. Saat ini pasukan Zinedine Zidane itu mengoleksi 87 poin dari 37 pertandingan dan duduk di peringkat dua klasemen. Mereka cuma terpaut satu poin saja dari rival mereka, Barcelona, yang kini berada di puncak klasemen. Oleh karena itulah Los Blancos tak boleh sampai seri apalagi kalah. Skuat Madrid sendiri akan menyambut pertandingan kali ini dengan semangat membara. Terlebih mereka terus meraih hasil positif dalam beberapa laga terakhirnya. El Real tetap optimis bakal bisa menyalip rivalnya

tersebut meski kemungkinannya sebenarnya juga cukup tipis. Sebab Barca hanya akan menghadapi tim sekelas Granada, tim yang ada di peringkat 16. Niatan untuk meraih tiga poin itu akan didukung dengan kondisi skuat yang relatif bebas cedera. Hanya Lucas Vasquez yang dipastikan tak bisa main karena mengalami cedera. Sementara itu Gareth Bale masih belum bisa dipastikan akan bisa main atau tidak setelah sebelumnya juga mengalami cedera lutut. Itu artinya Zidane akan bisa menyiapkan timnya dengan leluasa. Cristiano Ronaldo akan tetapi jadi tumpuan penyerangan timnya dengan disokong Luka Modric di lini tengah. Di belakang Sergio Ramos siap tampil dan begitu juga dengan Keylor Navas. Jika Bale berhalangan,

Deportivo La Coruna vs Real Madrid Sabtu (14/5) Pukul 22:00 WIB di Orange TV

Kimmich: Bayern Munich Sempurna Untuk Saya Kimmich

CMYK

MUNICH (HK) — Joshua Kimmich memandang keputusannya untuk bergabung dengan Bayern Munich adalah pilihan tepat dan merasa bahwa Die Roten adalah klub yang sempurna untuk mengembangkan kariernya. Pemain serbabisa berusia 21 tahun itu tiba di Allianz

Arena pada awal musim ini dari RB Leipzig dan telah mencatatkan 35 penampilan di semua kompetisi dengan tampil bergantian di lini tengah dan lini belakang. Kimmich pun merasa gembira dengan progresnya sejauh ini dan berjanji akan terus meningkatkan performanya. “Sungguh menakjubkan bisa bermain di klub seperti ini. Tidak ada yang bisa menggantikan pengalaman yang saya dapatkan dalam musim debut di sini. Klub lain mungkin butuh sepuluh tahun sekali untuk bisa

menjadi juara, tetapi di sini kami bisa memenangkan gelar setiap tahun,” ujar Kimmich di laman resmi Bayern, Jumat (13/5). “Saya harus bisa tampil maksimal setiap hari di klub ini. Jika tidak, maka orang lain akan menggeser Anda. Saya mengambil risiko dengan bergabung ke Bayern. Banyak yang meragukan keputusan saya ini, tetapi kini orang-orang berkata bahwa saya sudah membuat keputusan tepat. Ya, Bayern adalah klub yang sempurna untuk saya,” pungkasnya.(glc)

Inter Pasang Harga Ivan Perisic MILAN (HK) — Upaya Inter Milan untuk mendapatkan dana segar dengan menjual beberapa pemain utamanya mulai masuk babak baru. Inter sudah menetapkan banderol beberapa pemain yang akan mereka jual. Salah satu pemain yang sudah dipatok harganya adalah Ivan Perisic. Dilansir dari Tuttsport, klub milik Erick Thohir ini bersedia melepas Perisic dengan harga 35-40 juta euro. Dengan harga yang dipatok tersebut, bisa dipastikan tidak sem-

barang klub bisa mendapatkan jasa Perisic. Hanya klub dengan modal besar yang bisa mendapatkan jasa pemain asal Kroasia. Inter memang selektif dalam mencari klub pembeli. Kabarnya, Inter akan menawarkan pemain berusia 27 tahun kepada klub asal Premier League, Chelsea. Nerazzurri memang membutuhkan banyak dana untuk memulai musim depan. Selain sebagai modal di bursa transfer, Inter harus menjual beberapa pemain mereka untuk membuat neraca keuangan mereka stabil. (bln)

Tawarkan Terry Perpanjangan Kontrak CHELSEA (HK) — kapten tim nasional Chelsea mengungkapkan, Inggris itu masih belum kapten klub John Terry dipastikan dan diputustelah ditawari kan untuk memberinya perpanjangan penawaran kontrak kontrak baru, berduraseperti yang si satu diungkap tahun, pada meski konferensi masih pers Guus belum Hiddink. ada Hidkesepadink, Terry katan sebelumnya yang juga mengatatercapai. kan, Terry adalah Sebelumnya, sosok yang berkualitas, salah satu bek terbaik cukup bagus untuk bisa dunia itu menyatakan bertahan di klub dan terus memiliki kemungkinan memiliki peran di tim. hengkang dari The Blues Pemain berusia 35 pada Januari silam, tahun tersebut mendapsetelah tidak mendapat- atkan kartu merah saat kan kabar terkait timnya ditaklukkan kontrak baru. Sunderland, sehingga ia Bagaimanapun juga, dipastikan absen dalam Chelsea menegaskan dua pertandingan sisa masa depan mantan musim ini.(glc)

Torres Bantah Tak Ingin Main di Timnas SPANYOL (HK) — Fernando Torres membantah tudingan bahwa dirinya sudah tidak lagi berminat untuk membela timnas Spanyol. Ia mengaku masih sangat ingin tampil bersama La Roja yang akan berlaga di Euro 2016. Pemain berjuluk El Nino ini memang sedang menjadi perbincangan di Spanyol. Tampil apik bersama Atletico Madrid membuatnya dijagokan untuk masuk dalam skuat pilihan pelatih Vicente del Bosque di Euro. Namun, banyak pihak juga yang tidak setuju dengan masuknya nama Torres di skuat Spanyol. "Saya tidak pernah punya masalah dengan timnas dan saya selalu memberikan segalanya," ujar Torres.

Torres "Jika saya tidak ingin masuk skuat, saya akan mengundurkan diri dari skuat dan saya tidak pernah melakukan hal itu selama ini," sambung pemain 32 tahun. Nama Torres sendiri sudah lama tidak lagi masuk dalam timnas Spanyol dalam dua tahun terakhir. Torres terakhir kali tampil membela timnas Spanyol pada ajang Piala Dunia tahun 2014 yang lalu.(bln)

Editor: Ricoh, Layouter: Mario


23

Sabtu, 14 Mei 2016

iklan


CMYK

24

Sabtu, 14 Mei 2016

Cinta Laura

Dewi Rezer

Perjuangkan Hak Asuh Anak

Daftar Dihapus dari Film Hollywood JAKARTA(HK) — Beberapa waktu lalu Cinta Laura dikabarkan terlibat dalam film prekuel Harry Potter, Fantastic Beasts and Where to Find Them. Namanya tercantum tercantumnya deretan pemain Fantastic Beats and Where to Find Them sebagai Candy Shop Girl.

JAKARTA(HK) — Dewi Rezer saat ini tengah menghadapi proses sidang perceraian dari Marcelino Lefrandt. Soal pembagian hak asuh anak menjadi point penting yang akan diperjuangkan Dewi Rezer. Seperti diketahui Dewi Rezer dan Marcellino Lefrand telah dikaruniai dua orang anak, Marcelle Brinette Renee Lefrandt dan Jarvis Leopold Rezer Lefrandt. "Hak asuh anak kami perjuangkan untuk Dewi sebagai ibunya. Karena secara hukum anak masih di bawah umur, seharusnya otomatis ya untuk ibunya. Itu yang sedang diperjuangkan Dewi," ujar kuasa hukum Dewi Rezer, Merly Aprilita, saat ditemui usai persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (12/5). Meski sedang memperjuangkan hak asuh, namun diakui sang pengacara bahwa baik Dewi maupun Marcell tidak terlalu saling ngotot. "Seperti yang pernah disampaikan soal anak memang masih diperjuangkan. Tapi sama saja sih, Dewi maupun Marcell juga tetap sayang sama anak-anaknya," katanya menambahkan. Walau sedang menghadapi soal perceraian, menurut Merly, keduanya masih tetap rukun. Mereka bahkan masih tinggal dalam satu atap dan kerap berlibur bersama. "Mereka masih serumah. Kan ada anak ya, anak-anak masih kecil-kecil. Mereka berdua juga masih sering jalan-jalan bareng sama anaknya," ungkap Merly.(lp6)

Namun tiap kali ditanya, Cinta selalu enggan membenarkan atau mengelak kabar tersebut. Selain itu, aktris berusia 22 tahun tersebut juga dikaitkan lagi dengan beberapa film produksi Hollywood. Salah satunya, Cinta ditulis oleh situs The Internet Movie Database (IMDb) akan membintangi film musikal Pitch Perfect 3. Setelah Cinta bertolak ke AS, beredar lagi informasi terbaru seputar kiprahnya di Hollywood. Nama Cinta Laura ternyata menghilang dari daftar pemain film prekuel Harry Potter, Fantastic Beasts and Where To Find Them di laman IMDb. Tak hanya di film tersebut,

nama Cinta Laura yang sebelumnya terpampang di sejumlah film Hollywood seperti Pitch Perfect 3, Monster Trucks dan Scooby-Doo juga ikut menghilang. Yang terpampang hanyalah film terakhir Cinta yaitu The Philosopher atau After the Dark di tahun 2013 lalu serta beberapa film produksi Indonesia yang pernah dibintanginya. Belum diketahui dengan jelas kenapa hal itu terjadi. Kemungkinan itu ada hubungannya dengan pernyataan Cinta Laura beberapa waktu kalau ia harus merahasiakan peran yang diperolehnya di film Hollywood. Yang jelas, Cinta sudah mengakui memiliki dua proyek film di Hollywood. Rencananya proyek film ini akan berlangsung mulai bulan Mei sampai Desember mendatang. Untuk itu, Cinta akan meninggalkan Indonesia dalam waktu cukup lama, setidaknya sampai awal tahun 2017. Apakah benar Cinta Laura tidak akan bermain di film sekuel Harry Potter dan Pitch Perfect 3? Kita tunggu saja.(btg)

Fazura, Artis Malaysia

Lucky Hakim

Bakal Jadi Bidadari Warkop Reborn

Malu Lihat Gajah Mati JAKARTA(HK) — Artis sinetron Lucky Hakim merasa prihatin dan malu saat mengetahui adanya gajah mati yang bernama Yani di Kebun Binatang Bandung, Jawa Barat, belum lama ini. Anggota DPR fraksi PAN komisi X itu menilai Kebun Binatang tersebut sudah tidak profesional dan tidak menyesuaikan standar kesehatan binatang di Kebun Binatang. "Innalillahi. Seminggu tergeletak lemah di tanah, gajah yang sakit itu nggak ditangani dokter hewan secara langsung, akhirnya mati, kasian banget. Bisa jadi bahan cemoohan dunia, malu kita nih sama kebon binatang di negara lain yang dikelola sangat profesional," ujar Lucky di Jakarta. Keprihatinan tersebut juga bahkan sempat membuat kesal Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sampai-sampai ia menyerukan BoikotBonbinBDG di akun media sosialnya. Berdasarkan keterangan pihak pengelola, Lucky mengetahui jika pihak Kebun Binatang sudah sekira satu tahun tidak memiliki dokter. Sehingga hal tersebut menjadi penyebab tidak profesionalnya tempat kebun binatang. "Lah sekarang sudah mati begini, ya sangat miris dengernya. Semoga enggak ada hewan sakit yang ditelantarkan lagi di Kebun Binatang Bandung itu, masa bonbin enggak stand by dokter hewan. Semoga mereka sadar akan nasib hewan yang mereka pelihara itu," harapnya.(okz)

JAKARTA(HK)— Penggemar film Warkop tentu merindukan penampilan bidadari Warkop. Dulu, banyak artis cantik yang selalu menemani Dono, Kasino, dan Indro. Sebut saja Inneke Koesherawati, Nurul Arifin, dan Chintami Atmanegara. Dan kini, Warkop Reborn siap menghadirkan artis cantik dari Malaysia, Fazura. Warkop Reborn sendiri akan mengusung cerita sesuai dengan film yang biasa diperankan oleh Dono, Kasino dan Indro. Film remake yang pertama kali dibuat adalah Chips. Salah satu ungkapan yang begitu terkenal dari film produksi 1982 tersebut adalah 'Jangkrik boss' yang disampaikan oleh Kasino. Fazura, aktris cantik asal Malaysia yang berkesempatan untuk tampil di film komedi remake ikonik ini. Sayangnya, pada keterangan foto Anggy tidak menjelaskan nama peran yang dilakoni oleh Fazura. Ia hanya melemparkan pujian serta menambahkan tagar yang berhubungan dengan film Warkop Reborn. Keterlibatan Fazura di film produksi sineas Indonesia bukan sekali ini saja. Tahun lalu, aktris yang juga penyanyi itu pernah tampil di film Bulan Terbelah di Langit Amerika sebagai Janet. Dia juga mengisi soundtrack film tersebut dengan lagu duet bersama Ridho Rhoma. Di Malaysia, kiprah Fazura sudah tak diragukan lagi sebagai penyanyi, aktris dan presenter. Rencananya, Falcon Pictures akan merilis film Warkop Reborn pada momen Lebaran Idul Adha mendatang. Di sini, Indro Warkop pun tetap akan turut serta sebagai pemain 'mendampingi' Dono, Kasino dan Indro versi baru.(btg)

CMYK

Editor: Andi, Layout: Agung R


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.