HaluanKepri 29Mei13

Page 1

CMYK

KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Website: www.haluanmedia.com

Rabu, 29 Mei 2013 18 Rajab 1434 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 29/5 TAHUN KE 12

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.000,- HARGA LANGGANAN Rp52.500,- UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Saat Melintas di Jembatan III Dompak

Sani Hentikan Truk Bauksit TANJUNGPINANG (HK) — Gubernur Kepri HM Sani menghentikan truk-truk pengangkut bauksit yang tengah melintas di Jembatan III Dompak, Tanjungpinang, Selasa (28/5) sekitar pukul 09.30 WIB. Aksi heroik itu dilakukan Sani saat menuju kantornya di Dompak.

GUBERNUR Kepri HM Sani menghentikan truk pengangkut bauksit yang melintasi Jembatan III Dompak, Selasa (28/5).

GUBERNUR memeriksa dokumen milik supir truk.

Rudi Yandri & Sutana Liputan Karimun Dalam menjalankan aksinya, Sani hanya didampingi para ajudannya. Tidak tampak seorang pun polisi. Sani Hentikan Hal 7

GUBERNUR langsung mengadakan rapat mendadak bersama pejabat Pemprov Kepri dan Pemko Tanjungpinang.

Pemko Tanjungpinang Tegur PT Lobindo TANJUNGPINANG (HK) — Pemko Tanjungpinang melalui Dinas Kelautan Perikanan Pertanian Kehutanan dan Energi (KP2KE) memastikan, truk-truk

pengangkut bauksit yang melintasi Jembatan III Dompak milik PT Lobindo Nusa Persada. Perusahaan yang telah mengantongi izin tambang itu sudah

diberikan teguran keras dan tidak diperbolehkan lagi mengangkut bauksit melintasi jembatan tersebut. "Aktivitas pengangkutan biji bauk-

sit itu, adalah aktivitas perusahaan resmi yakni PT Lobindo Nusa Persada. Karena telah menggunakan fasilitas jalan raya umum yang dibangun oleh

Wagub Riau Mundur dari Demokrat

Sidang Kasus Simulator SIM

JE-Mambang Pasangan Ideal

Rp4 Miliar Mengalir ke DPR

PEKANBARU (HK) — Sikap Mambang Mit yang menandatangani dan mendaftarkan bakal calon Gubernur Riau Achmad-Masrul ke KPU Riau menuai respon positif. Di satu sisi pasangan Jon Erizal (JE)Mambang Mit dinilai ideal. Hal ini disampaikan Ketua Ikatan Keluarga Minang Riau Basrizal Koto. Menurut Basrizal Koto H Basko, begitu ia akrab disapa, sikap Mambang itu menegaskannya sebagai sikap seorang kesatria sejati. Sebagai ketua partai, memang idealnya Mambang dipercayai partainya untuk menahkodai perahu Demokrat dalam Pemilukada Riau 2013. Namun, partai memutuskan lain. Meski demikian, Mambang tetap legowo dan menerima keputusan partai dengan sikap yang jentelmen. Ini dibuktikannya dengan mengantarkan langsung pasangan Achmad-Masrul mendaftar ke KPU Riau, Selasa (28/5). "Sikap Mambang menggambarkan kedewasaan beliau

JAKARTA (HK) — Ketua panitia pengadaan proyek simulator ujian surat izin mengemudi (SIM) Ajun Komisaris Besar Polisi Teddy Rusmawan mengaku pernah diperintah atasannya, Kepala Korlantas Polri Inspektur Jenderal Polisi Djoko Susilo (DS), untuk memberikan sejumlah dana kepada anggota DPR. Menurut Teddy, perintah ini sesuai dengan arahan Muhammad Nazaruddin, mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, yang ketika itu masih menjadi anggota DPR sekaligus anggota Badan Anggaran DPR. "Sesuai dengan perkataan Nazaruddin, kami diperintahkan untuk menyerahkan dana-dana kepada anggota dewan," kata Teddy saat bersaksi dalam persidangan kasus dugaan korupsi simulator SIM dengan Rp4 Miliar Hal 7

NET

Audit Hambalang Tahap II Mengejutkan

ANTARA

JAKARTA (HK) — Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyebut ada temuan-temuan yang mengejutkan dalam audit tahap II proyek pembangunan sarana olahraga di Hambalang, Bogor. Namun, temuan BPK tersebut belum bisa diungkap karena proses audit belum selesai. Hal itu dikatakan Ketua BPK Hadi Poernomo saat jumpa pers di Kantor BPK, Jakarta, Selasa (28/5). Jumpa pers tersebut menyikapi berbagai pertanyaan mengenai perkembangan

Kinerja Imigrasi Wajib Dievaluasi

Hal

9

Banyak Kegiatan Fiktif

Hal

17

KETUA BPK Hadi Poernomo (kiri) memberikan keterangan pers soal perkembangan pemeriksaan kasus Hambalang di Kantor BPK, Jakarta, Selasa (28/5).

Audit Hambalang Hal 7

Jangan Putus Asa ORANG yang berputus asa, tak lebih hanya bangkai berjalan di permukaan bumi. Dia telah melupakan Sang Pencipta yang Maha Pengasih. Dia juga mengacuhkan bahwa ada orang lain yang bisa membantunya. Sungguh berbahaya bila putus asa menjangkiti manusia. Dia mati secara makna meski hidup secara biologis.(amc)

Pemko Tanjungpinang Hal 7

Diskes Batam Siap BayarHonorPosyandu

DJOKO Susilo mendengarkan keterangan saksi saat sidang kasus simulator SIM di Pengadilan Tipikor Jakarta, Selasa (29/5).

JE-Mambang Hal 7

Pemprov Kepri tanpa mengantongi izin dari pejabat terkait. Pemko melalui

BATAM (HK) — Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Batam drg Candra Rizal mengatakan pihaknya tak pernah menahan-nahan honor kader posyandu. Katanya, pihaknya siap membayar semua honor kader posyandu yang terdaftar sesuai dengan ketentuan. Bahkan Chandra memastikan tidak ada satu pun kader yang tidak mendapat bagian. Demikian diungkapkan Kadiskes Kota Batam drg Candra Rizal, yang dikonfirmasi terkait belum dibayarkannya honor kader posyandu Mawar XXIII yang terletak di RW 06, Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong, Batam. "Semua honor kades posyandu di Batam sudah kita bayarkan, Januari dan Februari sudah cair. Maret sampai Mei dalam proses pencairan," ucapnya. Menurut Candra, Posyandu Mawar XXIII di Bengkong tidak masuk bagian dari 335 posyandu yang terdaftar. Sehingga, saguhati kader untuk posyandu tersebut tidak dibayarkan. Diskes Batam Hal 7

Bunga Citra Lestari

Boyong Piala IMA JAKARTA (HK) — Lagu ‘Cinta Sejati’ yang diciptakan Melly Goeslaw mengantar penyanyi Bunga Citra Lestari untuk Boyong Piala Hal 7

Timnas Tanpa Bachdim Laga Indonesia vs Belanda

JAKARTA (HK) — Penyerang Chonburi FC, Irfan Bachdim, mengaku sedih tak dipanggil masuk tim nasional Indonesia yang akan melawan Belanda pada laga persahabatan di Gelora Bung Karno, Jakarta pada 7 Juni mendatang. Namun, dia bertekad tetap berlatih lebih keras."Sayang sekali. Saya tidak dipangil untuk pertanding lawan Belanda. Saya akan berlatih lebih keras! Dan mudah-mudahan pertandingan berikutnya saya dipanggil lagi," tulis Bachdim di akun Twitternya. Sementara itu, tim nasional Indonesia dan Belanda telah merilis daftar 21 Timnas Tanpa Hal 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI Editor: Andi, Layouter: Dieky, Grafis: Dimas

CMYK


Ekonomi

2

Rabu, 29 Mei 2013

Rakyat Belum Menikmati TEGAL (HK) — Mantan Gubernur Bank Indonesia, Burhanuddin Abdullah, mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang terus meningkat tiap tahun belum dinikmati seluruh rakyat. “Yang menikmati pertumbuhan ekonomi hanya kelompok itu-itu saja,” katanya dalam Bincang Ekonomi Indonesia yang diadakan Bank Indonesia Tegal di Plaza Hotel, Kota Tegal, Selasa (28/5). Menurut Burhanuddin, kondisi itu akibat demokrasi Indonesia adalah demokrasi kolusif yang menghasilkan oligarki elit politik dan partai. Akibatnya rakyat tidak mendapat ruang untuk berpartisipasi dalam setiap pembuatan kebijakan. “Kombinasi demokrasi kolusif dan oligarki ekonomi menghasilkan kebijakan-kebijakan yang tidak pro rakyat,” jelasnya. Burhanuddin mencontohkan, selama ini pemerintah terlihat masif dalam membangun infrastruktur pedesaan. Namun, pembangunan itu

hanya meningkatkan harga tanah di pedesaan karena diborong para pengusaha dari Jakarta. Sedangkan rakyat setempat justru meninggalkan desa demi mengadu nasib menjadi tenaga kerja Indonesia (TKI). “Seperti yang terjadi di Rancabuaya, Garut Selatan, Jawa Barat,” ungkap Burhanuddin yang juga mantan Menteri Koordinator Perekonomian di masa pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid itu. Dia juga menyinggung pembangunan Jembatan Suramadu yang menghubungkan Pulau Jawa dan Madura tidak berpengaruh pada peningkatan ekonomi warga Madura. Dalam laporan yang disampaikan Harvard University kepada pemerintah

Indonesia pada 2011, Burhanuddin menjelaskan, perekonomian Indonesia diramalkan akan mengalami kebuntuan jika hanya mengandalkan eksploitasi pertambangan dan komoditas. “Padahal dua tahun yang lalu belum ada tanda bahwa neraca perdagangan dan pembayaran akan defisit,” katanya. Dalam acara yang dihadiri perwakilan dari kalangan guru, pemerintah Kota Tegal, akademisi, dan perbankan itu, Kepala Bank Indonesia Tegal Yoni Depari mengatakan ekonomi konstitusi menjadi salah satu opsi untuk menyejahterakan rakyat. “Perekonomian dikelola dengan berlandaskan pada kearifan budaya lokal Indonesia,” ungkapnya. Ditemui Tempo seusai acara, Burhanuddin juga menyatakan dukungannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi yang memeriksa mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani terkait kasus Century. “Karena kasus itu semestinya tidak terjadi,” ujarnya singkat. (tmp)

DETIK

TINJAU PEMBIBITAN — Menteri Pertanian Suswono meninjau lokasi pembibitan dan penggemukan sapi PT Lembu Jantan Perkasa (LJP) di Serang, Banten, Selasa (28/5).

Mentan Curiga Importir Tahan Daging

NET

PRODUKSI mobil di 2013 diperkirakan naik menjadi 1,29 juta dari perkiraan awal yang hanya 1,1 juta unit.

Produksi Mobil 2013 Naik JAKARTA (HK) — Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengatakan produksi mobil Indonesia tahun ini akan melampaui target. Jero mengaku mengetahui hal tersebut setelah melakukan pembicaraan dengan Menteri Perindustrian Mohamad Suleman Hidayat, di mana Hidayat menyampaikan produksi mobil akan mencapai 1,29 juta unit. “Pak Hidayat bisik-bisik bilang produksi mobil akan 1,29 juta unit. Akan ada yang diekspor 90.000 unit. Jadi di dalam negeri akan ada 1,2 juta unit, bertambah dari perkiraan awal 1,1 juta unit,” kata Jero dalam Rapat Kerja dengan Komisi VII DPR RI di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (28/5). Jero mengatakan jika jumlah mobil bertambah 1 juta

unit, maka kebutuhan bahan bakar minyak akan bertambah 3 juta kiloliter. Karena itu Jero memastikan, kuota BBM bersubsidi 46,01 juta kiloliter dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2013 tidak akan mencukupi. Jero menjelaskan pada 2012, realisasi konsumsi BBM bersubsidi mencapai 45,07 juta kiloliter sehingga kebutuhan BBM bersubsidi tahun ini mencapai 48 juta kiloliter. Dalam APBN Perubahan 2013, pemerintah mengajukan kuota BBM bersubsidi 48 juta kiloliter. “Seharusnya tambahan kebutuhan 3,5 juta kiloliter. Pertamina juga menghitung konsumsi bisa mencapai 48,7 juta kiloliter. Tetapi kami minta 48 juta kiloliter saja, karena mudah-mudahan de-

ngan kenaikan harga BBM bersubsidi, masyarakat mau menghemat,” kata Jero. Selain itu pemerintah juga memperkirakan penjualan sepeda motor akan mencapai 7,1 juta unit pada 2013. Pada 2012, penjualan sepeda motor mencapai 7,06 juta unit, turun 11,83 persen dari penjualan 2011 sebesar 8,01 juta unit. Namun, penjualan mobil tahun lalu naik 24,83 persen. Jero mengatakan berdasarkan hitungan pemerintah, tanpa kenaikan harga BBM bersubsidi maka konsumsi akan mencapai 53 juta kiloliter. Pemerintah akan menaikkan harga solar bersubsidi dari Rp4.500 per liter menjadi Rp 5.500 per liter dan premium dari Rp4.500 per liter menjadi Rp6.500 per liter. (tmp)

SERANG (HK) — Realisasi pemasukan impor daging untuk kuota hingga semester I-2013 masih tersisa 8.000 ton dari jatah seharusnya 19.000 ton. Pemerintah curiga kalangan importir sengaja menahan realisasi impor demi mempertahankan harga daging tetap tinggi. Menteri Pertanian (Mentan) Suswono bertanya-tanya soal kenyataan ini. Menurut data pemerintah, para importir baru merealisasikan daging impor 11.000 ton hingga akhir Mei 2013. “Pemasukan semester I kita berikan alokasi 19.000 ton, faktanya yang baru masuk 11.000 ton, kurang 8.000 ton sampai di bulan Juni. Nah ini apakah memang dia untuk menghadapi Lebaran ini atau memang sengaja tidak mengoptimalkan untuk menahan harga (tinggi)? Kita akan kaji, (Kementerian) Perdagangan itu nanti wilayahnya,” kata Suswono di

sela-sela sidak di lokasi pembibitan dan penggemukan sapi di PT Lembu Jantan Perkasa (LJP) di Serang, Banten, Selasa (28/5). Menurut Suswono, sesuai dengan kuota daging dan sapi hidup tahun ini,pemerintah hanya memberi jatah 80.000 ton. Dari jumlah itu sebanyak 48.000 ton (setara daging) dalam bentuk sapi bakalan, sisanya 32.000 berbentuk daging beku. Ia menjelaskan, pemerintah telah mempercepat pemasukan kuota daging untuk triwulan III dipercepat realisasinya pada triwulan II, termasuk triwulan IV dipercepat pada triwulan III, demi menekan harga. “Tetapi karena ini nanti memajukan jatah triwulan ketiga menjadi satu bulan ke depan dalam rangka memasok tambahan di Ramadan tentu saja nanti kita akan evaluasi. Realisasi terakhirnya berapa, kalau memang perlu ada tambahan pa-

sokan tentu nanti kita akan perhitungkan,” kata Suswono. Di tempat terpisah, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan, pemerintah telah membuat kebijakan untuk produk daging prime cut kebutuhan hotel, restoran dan kafe bebas dari kuota. Sehingga diharapkan daging prime cut bisa masuk sebanyakbanyaknya ke dalam negeri, diharapkan dapat menekan harga daging di pasar umum sampai dikisaran Rp76.000/kg seperti tahun lalu. “Nah ini diakselerasi untuk yang sudah diberikan. Nanti kita lihat realisasinya, kalau bisa menstabilisasi harga, kita lihat kalau ada kebutuhan di periode berikutnya kita akan evaluasi lagi. Tapi untuk prime cut yang tadinya masuk dalam 80.000 ton itu sudah dibuka nggak ada kuota lagi,” kata Gita di sela-sela sidak di peternakan sapi Tanjung Burung, Tangerang, Banten. (dtc)

Pemerintah Tekan Rasio Utang ke Level 23% JAKARTA (HK) — Menteri Keuangan Muhammad Chatib Basri menyatakan pemerintah menargetkan untuk menurunkan rasio utang sampai kisaran 22-23 per-

Chatib

sen dari Produk Domestik Bruto (PDB) pada 2014. “Maka itu ada beberapa langkah yang dilakukan, termasuk dengan memperkecil defisit primer,” kata Chatib di kompleks parlemen, Jakarta, Selasa (28/5). Defisit primer adalah realisasi penerimaan dikurangi belanja negara di luar pembayaran utang. Menurut Chatib, jika hal itu bisa dilakukan, defisit anggaran tahun depan bisa berada pada kisaran angka 1,2 hingga 1,7 persen. Namun dia e n g g a n menjelaskan detil rencana

pembiayaan lewat penerbitan Surat Utang Negara. “Nanti market akan expect. Kami tidak mau,” ujarnya. Chatib mengatakan, keputusan pembiayaan domestik atau asing harus sesuai dengan situasi pasar. “Yang jelas pembiayaan dilakukan untuk menjamin defisit bisa dijaga pada kisaran 1,2-1,7 persen,” katanya. Keseimbangan primernya, kata dia, akan dibuat lebih kecil agar rasio utang pada PDB pada kisaran 2223 persen. Untuk mencapai hal itu, kata dia, pemerintah juga menyiapkan beberapa stimulus fiskal, seperti mendukung sektor industri, insentif

pajak, dan pengembangan sektor usaha. “Stimulus ini diberikan dalam konteks tetap harus menjaga fiscal prudencial,” katanya. Selain itu, Chatib akan lebih fokus mengembangkan industri intermediate. Hal itu dilakukan karena selama ini jika pertumbuhan ekonomi di atas 6 persen, impor barang modal naik sehingga menyebabkan defisit pada transaksi berjalan. “Jadi kalau diberikan insentif, diharapkan akan mampu menanggulangi impor barang modal dan bahan baku,” kata Chatib. “Jadi pertumbuhan ekonomi bisa tetap tinggi tetapi current account-nya tidak terganggu.” (tmp)

Editor: Nana Marlina, Layouter: I Dipura


CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

3

Omset Bisnis Tekstil Naik Tahun Ajaran Baru dan Pesta Politik

BATAM (HK) — Menjelang penerimaan siswa baru dan pesta politik 2014, bisnis pertekstilan di Batam mulai naik. Meski beberapa pebisnis besar yang ditemui koran ini enggan menyebutkan omset mereka, namun rata-rata terjadi kenaikan permintaan sebesar 10 persen dibandingkan biasanya. Abdul Kodir Liputan Batam Seperti yang dialami oleh CV Global Textile yang terletak di Bengkong Harapan, Kecamatan Bengkong, Batam. Permintaan pembuatan seragam sekolah telah banyak sejak beberapa pekan terakhir, mulai dari SD, SMP hingga SMA. "Saat ini memang permintaan meningkat, karyawan saya sangat sibuk untuk kejar target jahitan. Paling banyak permintaan baju seragam sekolah, mulai dari SD, SMP dan SMA, karena menjelang penerimaan murid baru. Kata mereka baju yang disediakan sekolah kurang bagus dan mudah sobek, makanya banyak yang bikin sendiri. Selain itu banyak juga sih dari partai-partai yang datang dan perkantoran," tutur Harun, pemilik CV Global Textile, Selasa (28/5). Harun mengatakan, untuk biaya jasa menjahit seragam SD berikut bahan dikenakan harga mulai dari Rp85 ribu, sedangkan untuk seragam SMP dan SMA mencapai dua

kali lipat dari seragam SD. Meskipun begitu, sebut Harun, harga yang ditawarkannya tersebut sudah lebih murah dibandingkan mendekati hari penerimaan siswa baru, karena harga bakal semakin naik. Rata-rata, lanjut Harun, konsumen pembuatan baju seragam sekolah yang datang ke tempatnya mencapai 10 orang per hari. "Biasanya yang datang membuat baju hanya 2-3 orang saja, di luar orderan dari perusahaan yang telah menjalin kerjasama," sebut Harun. "Untuk langganan lumayan banyak, karena saya merangkul beberapa PT di Batam ini. Selain seragam sekolah, saya juga menyediakan berbagai seragam kerja, untuk saat ini omset tentu meningkat, namun harga yang kami tawarkan masih harga normal. Ukuran kecil mulai dari Rp85 ribu, dan tergantung pesanan juga sih. Semakin banyak pesanan, harga makin terjangkau," pungkas Harun. Sementara itu, pemilik CV Riski Abadi Tailor dan

ABDUL KODIR/HALUAN KEPRI

CV Global Textile di Bengkong Harapan mulai mengalami peningkatan jasa jahit pakaian seragam dan atribut partai jelang Pemilu 2014. Textil H Alfi Yasri mengatakan, pihaknya belum merasakan ada kenaikan pesanan meski sudah menjelang penerimaan siswa baru. Dikatakannya, usaha yang ia kelola merupakan spesialis pakaian pria dan wanita, stelan jas pria dan wanita, jas safari, uniform perusahaan, pakaian security, seragam TNI, Polri, seragam kantor dan seragam sekolah, dengan harga yang sangat terjangkau. "Untuk saat ini sih masih normal, belum ada kenaikan permintaan. Ya mungkin beberapa minggu lagi, inikan masih lama, jadi untuk pensanan pakaian sekolah masih belum terlalu banyak. Untuk harga di sini sangat bersaing, kami akan buatkan ukuran S dari jenjang SD sampai SMA dengan harga berkisar Rp4565 ribu, ini juga tergantung bahan," pungkas Alfi.

CV Panorama Textil yang di kelola oleh Budi di kawasan pertokoan Nagoya justeru kebanjiran orderan dari sekolah-sekolah sejak beberapa waktu lalu. Meski permintaan sudah bejibun, Budi mengatakan jumlah yang ada saat ini masih sekitar 5 persen bila dibandingkan tingginya permintaan seragam sekolah tahun lalu. "Kami sih udah sering bekerja sama dengan beberapa sekolah swasta di Batam ini, udah rutin, kami tidak ragu lagi karena setiap tahun seperti penerimaan murid baru, omset akan bertambah, namun jika mereka lebih cepat untuk memesan, harga yang kami tawarkan juga semakin terjangkau, kami tidak menjual eceran, tetapi dalam partai besar, dengan begitu harga juga lebih murah," pungkas Budi. ***

Diskon Rp20 Juta Kota Piring Residence TANJUNGPINANG (HK) — Kota Piring Residence, perumahan dengan sistem cluster di Tanjungpinang saat ini ditawarkan dengan promo dan hadiah menarik. Promo ini berlaku untuk pembelian rumah tipe 38/112, 48/120, 56/128. "Pembelian secara cash bertahap sebanyak enam kali pembayaran akan mendapatkan potongan harga mulai dari Rp20 jutaan," ujar Ali

Candra, Owner PT Karya Candra Utama, pengembang perumahan tersebut. Dikatakan Ali, rumah yang dibangunnya itu bisa didapatkan secara cash, cash bertahap ataupun KPR di bank umum maupun bank daerah. Rumah terletak di lokasi yang sangat strategis, yaitu di Jl Melayu Kota Piring Km6 Tanjungpinang, dekat pusat pertokoan Bintan Centre, RSUD Kepri dan sekolah.

"Uang muka mulai dari Rp18 jutaan, dapat duangsur 10 kali. Sedangkan harga rumah yang saya tawarkan mulai dari Rp180 jutaan," ujar Ali. Di samping itu, pilihan KPR bank lebih fleksibel, karena pihaknya telah menjalin kerjasama dengan berbagai bank nasional dan lokal. Adapun lama KPR bisa mencapai 15 tahun. "Kami selaku pengembang akan membantu memberikan kemudahan-kemudahan bagi konsumen dalam proses

KPR. Untuk pembangunan rumah, kami akan langsung kerjakan saat konsumen telah menyerahkan uang tana jadi," ujarnya. Fasilitas dan spesifikasi bahan bangunan berkualitas, akses ke perumahan satu pintu (cluster), jalan depan perumahan aspal dan roow pintu masuk sudah diaspal. Rumah menggunakan bata merah diaci, pondasi beton bertulang, lantai keramik, pintu kayu, jendela panel kayu, air sumur dan listik PLN 1300 Watt.(cw73)

LEBIH UNTUNG Marketing PT Goldhy, Lyli, agen pemasaran property di Batam memperlihatkan sejumlah banner rumah dan ruko yang ditawarkannya. Pembelian town house lebih menguntungkan karena bisa dihuni sekaligus tempat usaha. IST

Beli Town House Lebih Untung BATAM (HK) — PT Surya Mutiara Utama menawarkan hunian sekaligus tempat usaha yang sangat menguntungkan, Town House Omasen dua lantai di kawasan Batam Centre. Town house ini harganya lebih terjangkau dibandingkan town house serupa di kawasan yang sama. Demikian dikatakan Marketing PT Goldhy Lyli selaku agen pemasaran town house tersebut, kemarin. "Lokasi Town House Omasen yang kami tawarkan bisa diakses bisa dari Terminal Ferry Batam Centre, bisa juga dari Simpang Kabil melewati SMP 12. Konsep Town House yang kami tawarkan cocok untuk hunian dan bisnis, di mana lantai 1 cocok untuk usaha ataupun perkantoran, dan lantai duanya bisa untuk tempat tinggal, atau dikontrakkan, karena lokasi sangat memungkinkan untuk bisnis kontrakkan, dikelilingi industri dan perumahan serta pasar," tutur Lyli. Selain Town House, pihaknya juga

menawarkan rumah dengan harga launching di kawasan Tanjunguncang. Tipe yang ditawarkan merupakan tipe menengah seperti tipe 36 dan 42, model minimalis modern. Rumah di kawasan ini akan dibangun sebanyak 300 unit, dikelilingi banyak perumahan dan dekat kawasan industri. "Hunian di Tanjunguncang yang kami tawarkan yakni Central Park Residence, sangat cocok untuk dihuni langsung, tujuan investasi dan bisnis. Karena bangunan dikonsep dengan minimalis, yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat, tentunya dengan harga promo menarik," pungkas Lyli. Selain dua lokasi tersebut, terdapat beberapa lokasi lainnya, baik di Batam, Tanjungpinang hingga Yogyakarta. Informasi lebih lanjut, hub PT Goldhy di 0778 788 11 89. Atau kunjungi langsung kantornya di Ruko Mega Legenda Blok A3/19 Batam Centre, Batam. (abk)

Editor:Nana Marlina,Layouter: Mulia Aditya

CMYK


Dunia

Rabu, 29 Mei 2013

4

Kapal Terbalik di Malaysia, 21 Orang Hilang KUALA LUMPUR (HK) — Sebuah kapal feri terbalik setelah menabrak batu karang di sungai terpencil di wilayah Sarawak, Malaysia, Selasa (28/5). Sejauh ini, setidaknya 21 orang belum ditemukan. Mereka dikhawatirkan terjebak di dalam kapal cepat tersebut. Sementara sebanyak 181 orang berhasil selamat dalam insiden tersebut. Sebagian dari mereka ada yang berenang ke tepi sungai, sebagian lainnya diselamatkan oleh warga desa setempat. Menurut kepolisian Malaysia seperti dilansir kantor berita AFP, Selasa (28/5), kapal tersebut kelebihan penumpang. Seharusnya kapal

tersebut hanya berkapasitas 74 orang. Namun saat kejadian, mengangkut hampir tiga kali lipat dari kapasitas semestinya. Saat ini upaya pencarian korban hilang masih dilakukan. Para polisi penyelam, petugas dinas pemadam kebakaran dan warga desa setempat ikut melakukan pencarian penumpang yang be-

lum ditemukan. "Kapal cepat yang mengangkut lebih dari 100 orang telah terbalik di sungai. Saya yakin ada wanitawanita dan anak-anak di atas kapal. Kapal itu kelebihan muatan," tutur Bakar Sibau, Kepala Kepolisian Distrik di Negara Bagian Sarawak. "Kami yakin sebagian dari mereka mungkin masih terperangkap di dalam kapal," imbuhnya. Saat kejadian, kapal tersebut tengah melewati Kota Belaga. Kapal tersebut sedang melintasi sungai terpencil, Rajang, di Sarawak ketika tiba-tiba menabrak batu karang. (dtc)

Si Tampan yang Diusir Dapat Hadiah Mobil DUBAI (HK) — Anda masih ingat Omar Borkan Al-Gala? Ya, dia adalah pria yang diduga menjadi salah satu orang yang dideportasi dari Arab Saudi karena terlalu tampan.

NET

OMAR Borkan Al-Gala (23), yang diduga kuat adalah salah seorang pria yang diusir dari Arab Saudi karena terlalu tampan. Kabarnya, Omar Borkan baru saja menerima hadiah sebuah mobil mewah Mercedes G55 dari seorang perempuan tak dikenal yang mengaku sebagai penggemarnya. Hadiah ini diterimanya sebulan setelah namanya menjadi berita utama di selu-

ruh dunia karena diusir dari Kerajaan Arab Saudi. Kepada sebuah majalah gaya hidup terkenal, Omar Borkan mengatakan, mobil berharga lebih dari 100.000 dollar AS itu diberikan sebagai hadiah ulang tahunnya. "Saya mendapatkan Mer-

cedes G55 dari seorang perempuan yang saya tidak kenal," kata Omar Borkan kepada majalah gosip terbitan AS, In Touch. "Mobil itu tiba-tiba datang ke kediaman saya. Dan saya hanya diminta menandatangani berkas dan menerimanya. Ini sangat luar biasa," tambah dia. Majalah In Touch mengabarkan, Omar Borkan (23), yang menyebut dirinya sebagai seorang penulis puisi dan model, mengatakan, saat bangun tidur pada hari ulang tahunnya, dia mendengar ketukan di pintu rumahnya. Saat pintu dibuka, seorang laki-laki menyodorkan dokumen untuk ditandatangani, kemudian menyerahkan kunci mobil mewah itu kepadanya. "Itu adalah salah satu hadiah ulang tahun yang paling berkesan yang pernah saya terima," tambah Omar. (kom)

NET

LOKASI LEDAKAN — Warga Irak berkumpul di lokasi ledakan bom mobil di Habibiya, Bagdad, Senin (27/5).

Bom Mobil Meledak, 66 Orang Tewas BAGDAD (HK) — Sedikitnya 57 orang tewas menyusul serangkaian ledakan bom di dalam dan sekitar ibukota Irak, Bagdad. Demikian keterangan sumber-sumbr kepolisian kepada Al Jazeera, Senin (27/5). Sumber menambahkan, lebih dari 140 orang lainnya cedera akibat ledakan tersebut. "Sasaran ledakan bom adalah kawasan di sekitar pasar dan pertokoan yang dihuni oleh mayoritas kaum Syiah," kata sumber. Sementara itu BBC dalam laporannya mengutip keterangan petugas kepolisian lainnya menyebutkan, bom laknat itu mengakibatkan setidaknya 66 orang tewas. Pemerintah Irak sedang berjuang keras menghadapi berbagai serangan

bom mematikan yang telah menewaskan lebih dari 350 orang dalam bulan ini. Sedangkan pada Mei 2013, menurut taksiran PBB, lebih dari 700 orang menemui ajal, angka tertinggi dalam masa lima tahun. Pejabat keamanan lainnya menerangkan, dua bom kembar meledak di Habibiya, dekat Kota Sadr di sebelah Timur ibukota, hanya beberapa ratus meter dari ledakan bom pertama menyebabkan 12 orang tewas. "Seorang sopir menabrakkan mobilnya dan berpura-pura membawanya ke polisi lalu lintas. Sementara mobil lainnya memjemput si sopir untuk dibawa pergi. Tak lama kemudian, mobilnya meledak di antara kerumuman orang yang hadir untuk melihat apa yang sedang terjadi,"

kata Hassan Kadhim, seorang saksi mata. "Banyak orang (korban) berteriak minta tolong dengan wajah berlumuran darah," sambungnya. Pada bagian lain, jelas polisi, sebuah serangan menghantam pasar terbuka di kawasan Al-Maalif. Sementara satu jam sebelumnya, sebuah bom mobil menghajar kawasan perdagangan di Jalan Sadoun, Bagdad tengah, menewaskan sedikitnya empat orang. Ledakan bom lainnya dilaporkan juga menghatam sejumlah kawasan termasuk di lingkungan kaum Syiah di Sabi al-Boor, Bayaa, dan Kazimiyah. Hingga saat ini belum ada yang mengaku bertanggung jawab atas berbagai serangan mematikan. (tpi)

Suu Kyi Kecam Pembatasan Warga Rohingya YANGON (HK) — Pemimpin oposisi Myanmar dan tokoh pro-demokrasi Aung San Suu Kyi, mengecam kebijakan pemerintah distrik yang membatasi jumlah kelahiran bagi warga Muslim Rohingya. Mereka hanya diperbolehkan memiliki dua anak sebagai upaya untuk mengekang pertumbuhan warga Muslim Rohingya. Kebijakan dua anak ini dibuat tahun 1994, tetapi tidak diberlakukan sampai pekan lalu. "Mereka tidak boleh diskriminasi. Hal ini bertentangan dengan hak asasi manusia," kata Suu Kyi kepada wartawan, Senin (27/5). Diperkirakan ada 800 ribu warga Rohingya yang hidup di negara bagian Rakhine, barat Myanmar. Mayoritas orang Budha di negara

tersebut menganggap pergi dari sana. warga Muslim RohiArakan Project, ngya adalah imigran sebuah organisasi ilegal dari Banglayang melobi bagi desh dan pemerintah hak-hak Rohingya, menolak untuk memmengatakan dalam beri mereka kewarlaporan tahun 2012ganegaraan. yang menyebutkan Pemenang Hadibahwa kebijakan ah Nobel Perdamaian dua anak itu tidak Suu Kyi Suu Kyi telah banyak diberlakukan setedikritik karena tidak menyu- lah diperkenalkan 19 tahun arakan hak-hak warga Ro- yang lalu. hingya. Bahkan setelah benSebuah komisi yang ditrokan dengan orang Budha tunjuk untuk mengkaji kadi negara Rakhine tahun lalu sus kekerasan tahun lalu yang menyebabkan setidak- merekomendasikan dalam nya 192 orang tewas dan laporan 29 April 2013 bah140.000 kehilangan tempat wa jika pemerintah maju tinggal. terus dengan program keluSebagian besar korban arga berencana yang diusuladalah warga Rohingya dan kan, itu harus "menahan banyak di antaranya yang diri dari melaksanakan tintetap di kamp-kamp mereka dakan-tindakan yang tidak dan tidak diperbolehkan sukarela yang itu dapat dil-

ihat sebagai tindakan diskriminatif atau tak sesuai dengan standar hak asasi manusia." Seorang pejabat senior di Imigrasi Myanmar, yang menggunakan istilah "Bengali" untuk warga Rohingya, mengatakan bahwa pihak berwenang di Distrik Maungdaw telah memutuskan untuk "mengikuti rekomendasi dalam laporan". "Berdasarkan petunjuk ini, pria Bengali diperbolehkan untuk memiliki hanya satu istri dan setiap pasangan bisa memiliki dua anak. Jika ada lebih dari dua anak, mereka dianggap ilegal," katanya, yang meminta namanya untuk tidak diidentifikasi karena ia tidak berwenang untuk berbicara kepada media. (tpi)

Editor: Yuri, Layouter: Syahrial Anwar


Opini & Layanan Umum Korupsi, Hilang Kehormatan JABATAN publik, apakah pejabat pemerintah, anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) atau Komisi Pemilihan Umum (KPU), dalam pandangan kita merupakan posisi yang terhormat. Banyak nilai yang melekat di dalamnya. Mulai dari kekuasaan, kekayaan, dan tentu saja disegani dan dihormati. Namun sayangnya, nilai-nilai yang melekat dalam jabatan itu ternyata sering dilupakannya. Padahal publik berharap bahwa mereka akan mengelola negara dengan benar. Paling tidak memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Dan yang paling terpenting adalah amanah. Tapi yang kita lihat dan

membaca di koran malah sebaliknya. Sebagian pejabat publik justru tersangkut kasus korupsi. Mereka ada yang sudah divonis hakim maupun lainnya yang masih dalam proses persidangan. Namanama pejabat koruptor ini pun tidak bisa kita sebut satu persatu. Bahkan mungkin kita sudah lupa dengan kasus yang menjeratnya karena susul menyusul-muncul kasus lain. Namun demikian kasus yang paling teranyar sekarang, lihat saja di halaman 17 koran hari ini, Rabu (29/5). Ketua KPU Batam, Hendriyanto, didakwa melakukan korupsi. Hendriyanto dituduh melakukan korupsi dana hibah Pemko Batam untuk KPU Ba-

tam sekitar Rp1,7 miliar. Selain Hendriyanto, kasus dugaan korupsi ini pun menjerat dua tersangka lainnya yakni Sekretaris KPU Batam, Saripuddin Hasibuan dan Bendahara KPU Kota Batam, Dedy Syahputra. Kedua tersangka ini telah divonis Pengadilan Tipikor masing-masing 3 tahun penjara kepada Sarifuddin Hasibuan dan Deddy Saputra 2 tahun 4 bulan penjara. Dari berita itu bisa ditafsirkan bahwa godaan untuk memakai kekuasaan dan kewenangan untuk kepentingan pribadi ternyata sangat besar. Apalagi menyangkut uang. Pada titik inilah seseorang biasanya tergelincir dari sosok yang disegani karena jabatannya menjadi tidak dihormati

karena perbuatannya. Pada fase ini juga posisi mereka runtuh atau pun jabatan mereka pun dipereteli. Tak berhenti hanya pada tersangkutnya dalam skandal, kita juga sering dipertontonkan para pejabat publik saling serang-menyerang antara satu sama lainnya. Mereka saling tuduh dalam kaitan korupsi yang melibatkan diri mereka. Contoh saling serang dan tangkis itu adalah antara mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin dengan Ketua Umum Anas Urbaningrum. Padahal kita tahu bahwa keduanya sudah bersahabat sekian tahun. Tapi karena digantikan luapan hati akhirnya sohibnya

pun diseret dengan tujuan agar sama-sama runtuh. Perilaku saling membuka aib pun muncul. Pertanyaannya sekarang, bagaimana bisa kita mempercayai orang-orang semacam itu untuk mengelola negara?. Sebenarnya Sifat amanah adalah hal mutlak yang harus mereka pertanggungjawabkan kepada masyarakat. Kita benar-benar mengharapkan para pejabat publik mengelola negara dengan benar dan memberikan pelayanan terbaik. Jika ternyata lebih mementingkan diri sendiri dan kelompoknya dengan merugikan negara, maka tinggal menunggu waktu saja mereka bakal kehilangan kehormatan. ***

Basa-Basi Keterwakilan Perempuan Kemudian, pasal 27 Ayat (1) Huruf b peraturan KPU Nomor 7/2013 menyebutkan, jika ketentuan 30 persen keterwakilan perempuan tidak terpenuhi, parpol itu dinyatakan tidak memenuhi syarat pengajuan daftar calon pada daerah pemilihan bersangkutan. Konsekuensinya parpol bersangkutan tidak bisa ditetapkan sebagai salah satu peserta pemilu untuk daerah pemilihan bersangkutan atau tidak bisa mengikuti tahapan daftar calon tetap. Bahkan KPU pun akan mendelete parpol yang tidak mampu memenuhi keterwakilan perempuan disetiap dapil. Peraturan ini pun menyulut partai politik untuk memenuhi prasyarat pemilu walau dalam prakteknya partai politik seperti bergerak setengah hati untuk memenuhi keterwakilan perempuan. Terbukti banyak partai politik yang kesulitan memenuhi prasyarat ini. Bisa jadi hal ini disebabkan oleh paradigma demostifikasi sebagai kodrat perempuan yang selalu dirumah ataukah mandeknya kaderisasi disetiap partai politik dalam melahirkan tokoh-tokoh politisi perempuan. Peran Parpol Bila keterwakilan perempuan hadir jauh dari angka 30 persen, ini berarti tidak lagi mencukupi untuk hanya sekadar mengantarkan perempuan ke dalam struktur demokrasi yang ada, akan tetapi tetap memasung peran politik perempuan untuk aktif dalam kancah politik. Yang sekarang sangat dibutuhkan, dan harus diperjuangkan adalah mendorong dan mempromosikan peran politik perempuan agar setara dengan politisi laki-laki.

K olom Publik (Bagian Pertama) KEINGINAN dan harapan selalu menyertai kehidupan kita. Keinginan dan harapan itu akan terwujud manakalah Allah mengkabulkan doa dan ikhtiar kita. Doa yang selalu kita panjatkan dan beragam ikhtiar yang kita lakukan. Sungguh di dalam Islam diajarkan bahwa segala doa dan kesungguhan ikhtiar seorang hamba takkan sia-sia. Meskipun, ranah hasil adalah ranah Allah, bukan ranah kita sebagai hamba yang lemah. Allah yang kuasa menentukan jawaban atas ikhtiar yang kita lakukan dan doa yang kita panjatkan. Sedangkan ranah kita ini adalah ranah proses, proses dalam berusaha keras untuk bisa mencapai keinginan dan harapan kita dengan menggantungkannnya kepada Allah. “Hai Manusia, sesungguhnya kamu telah bekerja dengan sungguh-sungguh me-

PARTAI politik dan perempuan menjadi spasi yang tidak dapat dipisahkan dalam politik Tanah Air. Ditambah lagi adanya beberapa aturan penyelenggara pemilu yang memuat upaya penyetaraan partisipasi perempuan dalam kancah politik. Dalam Pasal 55 dan 56 UU Pemilu menyebutkan, daftar bakal calon yang diajukan parpol paling sedikit memuat 30 persen keterwakilan perempuan.

Oleh: Bambang Arianto Peneliti Politik Bulaksumur Empat Research dan Consulting (BERC) Yogyakarta Hal ini diharapkan akan dapat membawa perubahan dalam sistem politik demokrasi. Peran politik perempuan saat ini masih terlihat inklusif terhadap kelompokkelompok masyarakat yang marginal dan subordinat sehingga perlu didorong upaya keterwakilan perempuan yang lebih luas. Untuk itu pendidikan politik yang dilakukan oleh partai politik akan mampu mendorong kelompok marginal dan substantif dalam konteks perempuan untuk lebih aktif dalam kancah politik. Apalagi kita masih berdiri dalam tataran demokrasi prosedural menuju kearah demokrasi yang lebih substansial. Jika kita bicara keberadaan peran dan posisi partai politik di Indonesia sebagai instrumen politik yang embedded dalam sistem demokrasi, tidak bisa tidak kehadiran perempuan dalam jumlah di berbagai organisasi dan institusi demokrasi sudah mutlak diperlukan. Peran partai politik sebagai institusi demokrasi sejauh ini hanya memandang perempuan sebatas menjadi fungsi penggalang suara dalam upaya merebut kekua-

saan dan memenangkan kontes pemilu. Partai politik hanya menganggap perempuan dan peran sayap perempuan hanya dijadikan alat pendulang suara. Partai pun tetap kembali ke wujud dan karakter asli dengan tetap mengedepankan drama oligarki, parton-klien, dan berbagai kepentingan pragmatis lainnya. Bila hal ini tetap dipelihara jelas akan menjadi pertanda terjadi penurunan kualitas caleg perempuan dibeberapa daerah pemilihan. Pemenuhan 30 persen caleg sebenarnya ada ditingkat kualitas, apalagi didaerah pemilihan ditingkat kabupaten dan daerah terpencil, dimana minat perempuan untuk menjadi caleg masih sangat rendah. Akibatnya ada kemungkinan partai akan mengutamakan kuantitas dan bukan kualitas untuk memenuhi kuota tersebut. Biasa dibayangkan pemilu, jika ada penurunan kualitas wakil rakyat yang dipilih, kualitas parleman akan ikut turun. Tercatat hanya ada tiga caleg perempuan yang dapat meraih suara diatas BPP yaitu, Puan Maharani (PDI Perjuangan) daerah pemilihan :

Jawa tengah dengan suara 242.504 atau dengan persentase BPP 128,9 persen, Karolin Magret Natasa (PDI Perjuangan) daerah pemilihan Kalimantan Barat dengan suara 222.021 atau persentase BPP 151,8% dan Ratu Munawarah (PAN) dengan suara 157,651 atau dengan persentase BPP 106,7 persen. Dari data Puskapol UI tahun 2010 menunjukkan dari total pemilih untuk caleg DPR, sebanyak 16 juta atau 22,5 persen suara diberikan kepada caleg perempuan. Ini menunjukkan angka elektabilitas caleg perempuan memang belum mampu menembus 30 persen dari kebijakan affirmative action. Hal ini disebabkan oleh sistem pemilu yang tetap menyamaratakan antara caleg perempuan dan politisi laki-laki dalam hal perebutan kursi. Apalagi sistem pemilu dengan sistem proporsional terbuka maupun tertutup masih tetap menjadikan perempuan tetap dinomor duakan dalam hal nomor urut, hal ini jelas mempengaruhi psikologi pemilih yang cenderung memilih caleg pada nomor urut atas. Dan juga banyak aktivis perem-

Menepis Keraguan nuju Tuhan-Mu, k amu pasti akan menemuinya,” (QS: Al-Insyiqaq: 6) Ikhtiar yang kita lakukan tidak akan ada artinya jika tidak disertai dengan doa, begitu juga doa yang kita panjatkan, tidak aka nada artinya jika kita tidak berikhtiar dan bertawakkal. Semuanya saling berkaitan dan punya fungsi dalam kehidupan kita. Pentingnya kita berdoa adalah karena harus yakin bahwa Allah lah yang menentukan segala hasil dari setiap ikhtiar kita. Dan pentingnya ikhtiar adalah bentuk perwujudan keseriusan kita agar bisa meraih keinginan dan harapan kita. Karena ikhtiar itu adalah bergerak bukan diam. Pencapaian harapan membutuhkan action yang riil dan sungguh-sungguh, man jadda wa jada, siapa yang bersung-

guh-sungguh maka ia akan berhasil. Ikhtiar dan doa yang kita panjatkan haruslah memiliki tujuan semata-mata hanya karena ingin mendapatkan ridho Allah. Sejatinya segala sesuatu yang kita inginkan dan harapkan dari Allah adalah agar keinginan dan harapan kita bisa menjadikan diri kita lebih dekat dan cinta kepada Allah. Sebagaimana pesan dari Ibnu Athoillah dalam kitabnya “AlHikam”: Bagaimana engkau menginginkan sesuatu yang luar biasa, padahal engkau sendiri tak mengubah dirimu dari kebiasaanmu?. Kita selalu mengharapkan dan menginginkan yang terbaik dari Allah, tetapi kita begitu jarang meminta dan berusaha untuk bisa menjadi lebih baik lagi. Betapa banyak permintaan kita kepada

puan yang secara kualitas dan rekam jejak yang bisa diharapkan tapi enggan diajak nimbrung dikancah politik praktis. Epilog Implementasi kebijakan affirmative action mengenai keterwakilan perempuan 30 persen jangan hanya dijadikan hanya sebatas wacana, akal-akalan dan top down karena hanya akan menghasilkan caleg yang kolutif dan nepotisme. Dalam pembentukan kader perempuan disetiap parpol juga diwajibkan penanaman ideologi gender, sehingga politisi perempuan mengerti kiprahnya ketika terjun di kancah politik dan bukan hanya sebatas memperjuangkan kepentingan pribadi dan partainya saja. Politisi perempuan harus mampu memainkan peran yang lebih luas yaitu kesetaran dan keadilan gender. Bisa jadi kedepan kita akan menemukan caleg perempuan yang mampu tampil agresif dalam memberantas pelbagai persoalan klasik dinegeri ini. Tentunya jangan sampai perbedaan peran menjadikan wilayah politik perempuan terpinggirkan hanya demi kepentingan patron-klien dan drama oligarki politik murahan serta kuatnya politik patriarki. Partai politik harus mengambil peran untuk mereproduksi peran perempuan yang lebih ideal sesuai porsinya. Jangan sampai keterwakilan perempuan hanya dijaikan basa basi politik saja, akan tetapi seharusnya dijadikan upaya untuk meningkatkan peran politik perempuan agar dapat lebih terlibat dan mampu menjadi penyeimbang antara praktik kepartaian dengan aktivitas politik. ***

Oleh: Ust. Munawwir, S.H.I GM Fundraising & MArcomm DSNI Amanah

Allah tetapi kita sendiri lupa untuk memperbaiki diri kita. Maka sambil ikhtiar dan berdoa, alangkah lebih baiknya lagi kita iringi dengan upaya untuk memperbaiki diri kita juga. Sejenak kita merenungkan, apakah apa yang kita minta selama ini adalah sesuatu yang mampu menjadi medan magnet yang dapat mendekatkan diri kita kepada Allah, atau malah menjauhkan diri kita dari Allah. Maka koreksilah setiap ikhtiar dan doa kita selama ini, bisa jadi allah belum memberikan sesuatu yang kita inginan dan harapkan, karena ada yang salah dalam ikhtiar dan doa kita selama ini. Ingatlah bahwa Allah tidak pernah tidak memberikan jawaban ata setiap ikhtiar dan doa hambanya. Tidak adanya jawaban menurut kita karena bisa jadi kita belum bisa me-

nemukan jawaban yang sudah diberikan oleh Allah. Sungguh Allah memiliki scenario yang indah dalam memberikan jawaban atas setiap ikhtiar dan doa hambanya melalui cara yang tidak disangka-sangka, bahkan di luar nalar logika kita. Ketidakmampuan kita dalam menemukan jawaban dari Allah mungkin karena kita masih jauh dari Allah. Jangan pernah merasa ragu dan lelah dalam berikhtiar dan berdoa kepada Allah. Allah selalu menyaksikan setiap episode yang kita lalui. Allah tahu apa yang kita minta, Allah tahu apa yang kita inginkan, Allah tahu apa yang kita harapkan. Maka hal terbaik yang seharusnya kita minta dari Allah adalah agar Allah memberikan jawaban yang terbaik menurut Allah, bukan menurut kita. Wallhu A’lam. ***

Rabu, 29 Mei 2013

5

C akap B ijak “RAHASIA sejati kehebatan adalah rasa yakin, percaya diri, serta selalu merasa aman dengan berbagai keputusan dan pemikiran Anda sendiri”

Kirsten Dunst, Aktris “SETIAP perubahan, bahkan untuk sesuatu yang lebih baik sekalipun, selalu diikuti oleh kemunduran dan ketidaknyamanan”

Arnold Bennett (18671931), Novelis

M enyanyah Orang Lain Adalah Aset SEGALA sesuatu yang ada di muka bumi ini baik adanya untuk kepentingan manusia. Segala sesuatu bisa dinikmati dan tidak mendatangkan masalah atau bencana, selama manusia menjaga dan merawatnya. Meski dalam keterbatasan dan krisis sekalipun segala yang dapat memberi nilai bagi kita semestinya diperhatikan, dirawat dan dijaga tanpa menguraNikolaus Ngao ngi sedikitpun apa yang menjadi jatah Wartawan Haluan Kepri atau haknya. Demikian juga manusia berlangsungan usaha atau perlu diperhatikan, dirawat, pekerjaan. dijaga dan dibina sehingga Perhatian terhadap hakdapat berkembang baik dan hak pekerja dan buruh tidak berarti bagi dirinya dan orang hanya pada saat perusahaan lain. Tentunya tanpa mengu- berjalan normal melainkan rangi atau membatasi apa ketika perusahaan dinyatakan yang patut ia terima. bangkrut. Tanaman saja apabila diSebuah pengalaman merawat, dijaga dan dipelihara narik seorang konglomerat di baik akan memberikan hasil Eropa bisa dijadikan referensi yang baik. Semisal padi yang bagi para pelaku usaha. Ketika kita tanam bila tidak dirawat usahanya tengah menapaki dan diperhatikan tentunya kesuksesan, tiba-tiba datang tidak memberikan panenan musibah yang menghancuryang baik dan sebaliknya bila kan seluruh bisnisnya. Meski dirawat akan memberikan dilanda bencana, ia tidak sepanen berlimpah. Kita pun dikitpun mengurangi hak-hak pasti merasa puas dan me- ribuan pekerja apalagi menglambungkan syukur. hilangkan hak mereka. Apalagi manusia, bila di Ia tetap memenuhi segala perhatikan dan dirawat ten- kewajibannya sembari berusatunya akan berarti kemajuan ha bangkit dengan memanfabagi dirinya sendiri, keluarga, atkan kepercayaan dan pengmasyarakat dan insitusi dimana hargaan dari orang lain atas koia mengabdi dan bagi bangsa. mitmennya menghargai pekerSeorang anak akan men- ja sebagai aset. Alhasil, kemajuan jadi anak yang baik, taat, demi kemajuan diraih dan apabila ada perhatian dan usahanya berkembang pesat kasih sayang. Sebaliknya akan hingga puncak kesuksesan menjadi anak yang bebal dan yang luar biasa. Ketika ia ditabandel bila disepelekan. nya tips kesuksesan, konglomeDalam pekerjaan dan usa- rat ini menjawab,”Saya mengha juga menuntut adanya hargai orang lain (termasuk perhatian, perawatan terma- pekerja) sebagai aset dan tidak suk sumberdaya manusia yang mengurangi apa yang menjadi ada di dalamnya sehingga hak mereka. Karena itu saya usaha yang kita rintis boleh mendapat berkah.” mengalami kemajuan pesat. Adakah kita sanggup mePekerja, karyawan adalah aset neladani sang konglomerat ini bila pekerja, karyawan dan dalam merawat, menjaga dan buruh dipenuhi hak-haknya menghargai aset yang kita dan jaminan kepastian ke- miliki saat ini? ***

√ Sani Hentikan Truk Bauksit - Lanjutkan pak Gub.. √ BPK Akui Ada Temuan Mengejutkan - Bongkar aja Pak De... REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layouter: I Dipura


Meranti

CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

6

PLN Selatpanjang Defisit 1,85 MW Empat Unit Mesin Rusak SELATPANJANG (HK) — Di saat Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dan PLN tengah gencar meningkatkan persentase elektrivikasi, empat unit mesin yang menyuplai listrik ke PLN Ranting Selatpanjang mengalami kerusakan (black out). Akibatnya, listrik dipadamkan bergilir. Ruslan Nahrowi Liputan Meranti Supervisor administrasi PLN Ranting Selatpanjang Fauzar, Selasa (28/5), mengakui pasokan energi listrik PLN Selatpanjang mengalami defisit sebesar 1,85 megawatt. Pasokan energi listrik yang tersisa (7 megawatt), tak mampu memenuhi kebutuhan listrik Kota Selatpanjang terutama saat pemakaian beban puncak. “Kita mengalami defisit daya sebesar 1,85 megawatt.

Dan daya yang tersisa tinggal 7 mega watt. Dengan kondisi seperti ini, mau tak mau terpaksa dilakukan pemadaman bergilir. Soal sampai kapan, ini tergantung pada upaya perbaikan yang dilakukan tim mekanis PLN,” terang Fauzar. Menurut Fauzar, kondisi mesin PLN Ranting Selatpanjang sudah tua dan tidak berfungsi maksimal untuk mendukung kebutuhan listrik Kota Selatpanjang yang meningkat setiap tahun. Beberapa unit mesin, ka-

ta Fauzar, sudah tak bisa beroperasi normal. Kondisi ini diperburuk dengan rusaknya empat unit mesin sewa lainnya. Dari empat unit mesin yang rusak, dua diantaranya mesin sewa PLN dan dua unit lainnya mesin sewa Pemkab Kepulauan Meranti. "Dengan kapasitas daya yang ada, jelas tidak mungkin dipaksakan untuk memenuhi seluruh kebutuhan listrik kota Selatpanjang. Kalau dipaksakan, akan lebih berisiko. Mesin bisa meledak dan terbakar," katanya. Fauzar memahami kebutuhan warga Selatpanjang. “Kondisi ini sangat tidak menyenangkan pelanggan. Namun, dengan kondisi daya yang tersedia sangat tidak mungkin dipaksakan. Tim mekanik PLN terus berupaya sesegera mungkin memperbaiki kerusakan. Dua diantaranya tinggal menunggu material alat yang akan dipasang. Kami berharap masya-

rakat bersabar dan maklum,” katanya. Relokasi Mesin PLN Bagan Siapi-api Menyinggung rencana PLN Wilayah Riau-Kepri merelokasi mesin PLN Bagan Siapi-api ke Selatpanjang, Fauzar tidak menafikkan hal itu. Menurutnya, terkoneksinya PLN Bagan Siapi-api dengan jaringan PLN Dumai melalui kabel bawah laut, secara otomatis mesin di Bagan Siapi-api tak lagi dioperasikan. “Ini merupakan program jangka pendek PLN Wilayah Riau Kepri untuk meningkatkan persentase listrik Meranti. Soal kapan akan direalisasikan, kita tinggal menunggu kebijakan wilayah. Yang jelas, kita inginkan secepatnya paling lambat awal 2014," terangnya. Selain itu, lanjutnya, Pemkab Kepulauan Meranti juga akan menambah kekuatan mesin sewanya sebesar 2 megawatt pada 2014. Jika terea-

PELAYANAN PRIMA — Bupati Irwan tengah memberikan pengarahan pada staf Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Meranti saat meninjau Puskesmas Anak Setatah Rangsang Barat. Pelayanan prima harus jadi prioritas Dinas Kesehatan. RUSLAN/HALUAN KEPRI

lisasi, Fauzar menyatakan sikap optimis bila terjadi black out karena masih ada daya cadangan sehingga tak perlu ada pemadaman bergilir. Sementara itu, Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Meranti H Herman,

Selasa (28/5), juga mengakui adanya rencana Pemkab Kepulauan Meranti untuk menambah kekuatan mesin sebesar 2 megawatt untuk mengantisipasi kebutuhan listrik kota Selatpanjang yang terus meningkat.

"Selain menambah kekuatan mesin, juga diupayakan program penambahan jaringan ke PLN. Insya Allah kalau tak ada perubahan akan kita realisasikan pada tahun anggaran 2014 mendatang,” tandas Herman. ***

Rakor Humas dan Protokol Se-Kepri TANJUNGPINANG (HK) — Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Humas dan Protokol SeProvinsi Kepulauan Riau 26-28 Mei 2013, di Comfort Hotel and Resot Tanjungpinang. Acara ini dalam rangka meningkatkan peran kehumasan dan protokol untuk mendukung kegiatan pemerintahan, agar lebih baik lagi

setiap waktunya. Sekretaris Daerah Provinsi Kepri DR H Suhajar Diantoro, Msi membuka langsung kegiatan yang melibatkan seluruh petugas humas yakni, petugas humas di internal SKPD Pemprov Kepri, kabupaten dan kota, serta humas dari instansi vertikal yang ada. Dalam sambutannya Suhajar mengingatkan humas dalam or-

KEPALA Biro humas dan Protokol Provinsi Kepulauan Riau, Riono meyampaikan laporan.

RIONO berbincang santai dengan Suhajar Diantoro.

ganisasi dan instansi sangatlah penting dan strategis. Karena, sehebat apapun seorang pemimpin jika tanpa didukung oleh tenaga kehumas yang profesional dan handal, maka tidak akan bisa menjalankan peran organisasinya dengan baik. "Humas itu cermin sebuah lembaga atau organisasi. Jika humasnya baik maka sebuah orga-

nisasi akan baik. Begitu juga sebaliknya. Seorang gubernur sekalipun tidak akan bisa bercitra baik, jika humasnya tidak menjalankan perannya dengan baik," kata Suhajar. Kepala Biro humas dan Protokol Provinsi Kepulauan Riau Drs Riono, MSi dalam laporannya menyampaikan, rapat koordinasi yang diselenggarakan

SUHAJAR Diantoro, Riono tamu undangan foto bersama dengan peserta rakor.

SUHAJAR Diantoro dan tamu undangan saat mengikuti kegiatan.

PESERTA pelatihan.

tersebut adalah untuk memperlancar komunikasi dan koordinasi sesama petugas humas Se-Kepulauan Riau. Rakor Humas dan Protokol ini diikuti 50 orang dari seluruh instansi pemerintah daerah dan instansi vertikal Se-Kepulauan Riau. Ahmad Taufik dari Kementerian Sekretariat Negara (Kemsetneg)/ Setkab RI, Sri Nilawati, Senior

Public Relation (PR) dan Promotion Manager di sebuah perusahaan ternama di Jakarta., Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kepri, Ramon Damora berkenaan memberikan materi pelatihan. Narasi : Basor (Humas Pemprov Kepri) Foto: Afif

SEKDAPROV Kepri, Suhajar Diantoro memberikan sambutan.

MENYANYIKAN lagu Indonesia Raya. Editor:Lili,Layouter: Ricoh Polda Nababan

CMYK


Sambungan Dari Halaman 1

Timnas Tanpa pemain yang akan saling berhadapan. Pada daftar 21 pemain skuad Indonesia, penggawa Garuda didominasi oleh pemain Persipura Jayapura, di antaranya, Ricardo Salampesy, Ruben Sanadi, Boaz Salossa, Ian Louis Kabes, dan Imanuel Wanggai. Sementara, dalam laga kali ini, bintang Persib Bandung, Sergio van Dijk, pun turut ambil bagian. Selain itu, pelatih Jaksen F Tiago juga memanggil sejumlah pemain langganan timnas, seperti Andik Vermansah (Persebaya 1927), Vendri Mofu (Semen Padang), Ahmad Bustomi (Mitra Kukar). Rencananya, 21 pemain Indonesia akan bergabung dalam pemusatan latihan (pelatnas) pada 3 dan 4 Juni. Setelah itu, mereka akan langsung dipulangkan sebelum bergabung lagi saat hari pertandingan berlangsung. Sementara, di kubu Belanda, selain memanggil beberapa pemain senior, pelatih Louis Van Gaal juga memanggil beberapa pemain muda dari skuad U-21.

Daftar tersebut secara khusus disiapkan Van Gaal untuk menghadapi tur Asia menghadapi Indonesia dan China (11 Juni 2013). Dari 21 pemain, Van Gaal memanggil empat pemain debutan, yakni Lerin Duarte, Dwight Tiendalli, Miquel Nelom, dan Jens Toornstra. Mereka akan digabungkan dengan pemain-pemain senior seperti Robin van Persie, Arjen Robben, Wesley Sneijder, dan Rafael van der Vaart. Para pemain yang dipanggil akan berkumpul untuk menjalani pemusatan latihan pada 29 Mei mendatang. Sementara itu, Jonathan de Guzman, Van Persie, Robben, dan Rafael van der Vaart baru bergabung pada 3 Juni sebelum bertolak ke Indonesia. Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin percaya diri, tim nasional Indonesia bisa mengimbangi Belanda pada laga uji coba nanti. Meski bakal minim persiapan, Djohar optimistis pelatih Jacksen F Tiago bisa membuat tim yang kuat melawan Belanda.

Jeruk, Jakarta, Senin malam (27/5). “Enam tahun lebih aku jadi penyanyi, baru kali ini Melly kasih lagu dan langsung meledak,” lanjutnya lagi. Selain berterima kasih kepada pencipta lagu, istri dari Ashraff Sinclair itu juga mengucapkan terima kasihnya kepada Habibie dan mendiang Ainun. Ia menyerahkan piala itu untuk kedua tokoh negara tersebut. “Kalau aku enggak berperan sebagai Ibu Ainun mungkin aku enggak bisa menyanyi sedalam itu.

Namun, saat didesak anggota majelis hakim, Teddy mengungkapkan kalau nilai uang yang diserahkan kepada anggota DPR itu mencapai Rp4 miliar. Menurut Teddy, uang itu berasal dari pinjaman primkopol. "Yang mengeluarkan uang adalah saya, Rp4 miliar. Saya yang menghitung empat miliar, ada kuitansinya," kata Teddy dengan suara lantang. Teddy juga menyebut nama anggota DPR selain Nazaruddin yang menurutnya diberikan dana tersebut. "Yang hadir bukan Nazar saja, ada Nazar, Bambang Soesatyo, Aziz Syamsuddin, Desmond, ada Pak Herman," ucapnya. Bambang Soesatyo adalah anggota DPR dari Partai Golkar, Aziz Syamsuddin (Partai Golkar), Desmond Mahesa (Partai Gerindra), dan Herman Heri (PDI Perjuangan). Sebelumnya, tiga anggota DPR yang disebut Teddy sudah membantah terlibat dalam kasus simulator SIM ini. Mereka adalah Azis Syamsuddin, Bambang Soesatyo, dan Herman Heri. Mereka menegaskan, pengadaan simulator SIM sama sekali tidak dibahas di DPR, baik di Badan Anggaran maupun Komisi III. "Itu kan bukan hal baru dan semua sudah saya bantah di hadapan penyidik saat menjadi saksi di KPK beberapa waktu yang lalu," kata Bambang dikonfirmasi, kemarin.

Tunjuk PT CMMA Adanya perintah Irjen Djoko Susilo agar proyek pengadaan simulator SIM dikerjakan PT CMMA, juga diakui AKBP Wandy Rustiwan. Djoko menyampaikan pesan ini dalam rapat yang dihadiri Kabag Perencanaan dan Administras (Renmin) Korlantas, Budi Setyadi. Pesan soal pelaksana proyek simulator disampaikan Djoko dalam rapat terkait persiapan proses pelelangan sekitar bulan November atau Desember 2010. "Disampaikan ke Kabag Renmin, tahun 2011 dilaksanakan Pak Budi," kata Wandy. Wandy yang menjadi wakil ketua panitia pengadaan simulator roda dua dan sekretaris pengadaan simulator roda empat mengaku hanya bertugas mempersiapkan data pembanding dari perusahaan. Dia mengaku baru mengetahui proses pelelangan telah dikondisikan saat pembukaan lelang. "Mengertinya dari Nyoman (Nyoman Suartini-anggota panitia pengadaan) bahwa yang memasukan dokumen 1 grup. Bu Nyoman katakan ini satu grup," tuturnya. Dalam persidangan sebelumnya, Ketua Panitia Pengadaan AKBP Teddy Rusmawan juga menyebut Djoko memerintahkan agar proyek simulator dikerjakan Budi Susanto, Direktur PT CMMA. "Perintah Kakorlantas Doko Susilo yang mengerjakan simulator Ndoro Budi," ujar Teddy. (ant/kcm/vvn/dtc)

ngkut biji bauksit, Sani langsung mengadakan rapat mendadak di kantornya. Sani memanggil semua dinas terkait, baik dari Pemprov Kepri maupun Pemko Tanjungpinang. Dalam rapat tersebut, hadir Sekretaris Daerah Suhajar Diantoro, Kepala Dinas PU Kepri Heru Sukmoro, Kadisperindag Kepri Syed Taufik, Kepala Dinas Perhubungan Kepri yang diwakili oleh Kepala Dinas KP2KE Tanjungpinang Sumardi, dan sejumlah pejabat lainnya. Usai rapat, Suhajar Diantoro memberikan keterangan kepada sejumlah wartawan yang telah menunggu lama. "Dari hasil rapat tersebut disimpulkan, bahwa semua truk bauksit tidak bisa melewati Jembatan Dompak serta jalan yang dibangun oleh Pemprov Kepri yang merupakan milik negara. Mereka harus membuat jalan sendiri. Untuk itu, Gubernur meminta agar jembatan tersebut dipasang portal," jelas Suhajar. Ia juga mengatakan, nantinya tinggi portal akan diukur setinggi bus mahasiswa kampus UMRAH saja yang biasa melintasi jembatan. Portal tersebut akan dipasang dalam waktu dua hari ke depan. "Kita tadi juga sudah melakukan koordinasi dengan Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah

dan memberitahukan hal ini dan walikota mendukung apa yang kami akan lakukan, ini demi kebaikan bersama. Intinya, Gubernur tidak mengizinkan semua truk pengangkut bauksit melintasi jalan dan jembatan negara," ungkap Suhajar. Ia juga menegaskan, sebenarnya, larangan truk pengangkut bauksit melintas di Jembatan Dompak sudah pernah disampaikan. Alasannya, karena pengaspalan jalan baru satu kali dilakukan, sehingga dikhawatirkan akan merusak jalan. "Sedangkan jembatan ini kapasitas bebannya hanya 25 ton saja, namun kita lihat banyak berderet truk di atas jembatan. Ini akan berakibat fatal dan ini sangat merugikan, karena jembatan ini masih baru," tutur Suhajar. Kepala Dinas PU Kepri Heru Sukmoro menambahkan, truk-truk bauksit dengan tonase berat akan mempengaruhi jembatan. Sebab, jembatan itu didesain untuk beban 25 ton saja. Sedangkan satu truk itu saja bisa mencapai 15-20 ton. "Namun kita lihat truk-truk tersebut jalan dengan beriringan, baik dari sisi kiri dan kanan, maka beban yang berada di atas jembatan bisa mencapai puluhan ton. Ini yang mempengaruhi usia jembatan lebih pendek dan bisa mengakibatkan runtuh," beber Heru singkat. ***

Dari Halaman 1

Sani Hentikan Pantuan di lapangan, truk-truk pengangkut bijih bauksit lainnya tidak ada yang berani melintasi Jembatan III Dompak. Bahkan, sejumlah truk terpaksa balik arah. Tidak lama berselang, barulah berdatangan aparat kepolisian dari Polres Tanjungpinang. Kemudian disusul sejumlah pejabat pemerintah, baik Pemprov Kepri dan Pemko Tanjungpinang. Di Jembatan II Dompak itu, aparat kepolisian dan instasi terkait langsung memintai keterangan para supir truk. Setelah dimintai keterangan, polisi juga memeriksa kelengkapan surat-surat mengemudi para supir truk. Selanjutnya para supir diperbolehkan pergi. Salah seorang supir truk ketika ditanya wartawan, memilih bungkam. "Kita hanya bekerja bang, tanya saja sama polisi," kata supir tersebut, sembari langsung memasuki truk yang dikemudikannya lalu berlalu. Di lokasi, beberapa personil polisi tampak sibuk berbincangbincang. Sadar diperhatikan wartawan, para polisi tadi lalu bergegas pergi meninggalkan lokasi. "Tugas polisi hanya bidang lalu lintas saja. Sedangkan izin-izin lainnya itu urusan pemerintah," ucap salah seorang polisi. Langsung Gelar Rapat Usai menyetop truk penga-

Aku akan tunjukin kirim foto dan e-mail kepada Pak Habibie. Ini piala buat Pak Habibie dan Ibu Ainun,” tutupnya. Sementara itu, film Habibie & Ainun dinobatkan sebagai Film Terfavorit IMA 2013. IMA sendiri sudah berlangsung selama tujuh kali dan telah mengeluarkan 14 Piala Emas untuk delapan kategori yang dinilai oleh dewan juri serta enam kategori yang dinilai berdasarkan pilihan penonton serta satu buah penghargaan lifetime achievement bagi insan spesial. (tmp/kcm)

Dari Halaman 1

Rp4 Miliar terdakwa Djoko Susilo di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Selasa (28/5). Teddy tidak begitu ingat kapan perintah untuk memberikan uang itu disampaikan Djoko. Seingat Teddy, dana untuk anggota DPR itu diberikan di tengah-tengah proses pengadaan proyek simulator roda dua dan roda empat dalam kurun waktu 2011-2012. Ketika itu, menurut Teddy, Nazaruddin menawarkan anggaran Rp600 miliar untuk kepolisian. "Nazaruddin menyampaikan bahwa Rp600 miliar itu masuk dalam bagian pendidikan sehingga bisa diturunkan ke polisi untuk pendidikan. Akhirnya kita mengusulkan di Lantas," ungkap Teddy. Anggaran ini bukan khusus untuk proyek simulator SIM, melainkan untuk anggaran kepolisian secara keseluruhan. "Kalau satu mata anggaran dengan simulator, tidak ada. Tapi, kalau anggaran seluruh anggaran keseluruhan, hanya level pimpinan yang bicarakan, kami hanya mengantarkannya," ucap Teddy. Anak buah Djoko ini pun mengaku tidak tahu pasti berapa dana yang diantarkan untuk anggota DPR tersebut. Akan tetapi, seingatnya, ada empat kardus uang yang diantarkannya kepada anggota DPR, khususnya kelompok Banggar DPR. "Dikumpulkan (uangnya) di Nazaruddin," tambahnya.

Kemungkinan besar, pasukan Garuda baru akan memulai pemusatan latihan sekitar 3-4 hari jelang laga kontra De Oranje. Hal itu dilakukan karena padatnya kompetisi di Indonesia. "Kami yakin Indonesia bisa mengimbangi permainan Belanda. Waktu itu, kami pernah menang lawan Ajax Amsterdam pada 19731974. Mereka kalah saat melawan PSMS. Makanya, kami harus optimistis timnas mampu tampil baik," jawab Djohar penuh percaya diri di Kantor PSSI, kala itu. "Saya percaya dan yakin para pemain tidak akan kesulitan untuk beradaptasi dengan skema permainan Jacksen. Saat ini, para pemain sedang ikut kompetisi. Tentunya stamina mereka sudah terjaga." Sementara itu, penyerang Persib Bandung, Sergio van Dijk mengaku gembira dirinya dipanggil masuk tim nasional Indonesia. "Ini spesial karena akan melawan Belanda," ujar Van Dijk. Sergio lahir dan besar di Belanda. Ia menjadi warga negara Indonesia pada awal 2013. (dtc/kcm)

Dari Halaman 1

Boyong Piala memboyong pulang Piala Indonesian Movie Awards (IMA) 2013 sebagai Soundtrack Terbaik. Piala tersebut merupakan Piala IMA pertamanya setelah sekian lama hanya menghiasi daftar nominasi. “Ini pertama kali aku menang di Indonesia Movie Awards, biasanya hanya masuk nominasi. Ini adalah titik balik aku setelah sempat menghilang karena melahirkan. Jadi ini hadiah,” ujar aktris yang akrab disapa BCL itu saat ditemui seusai menerima piala di Studio 8 RCTI, Kebon

Rabu, 29 Mei 2013

Dari Halaman 1

Audit Hambalang audit tahap II Hambalang oleh BPK. Dalam tahap II, audit difokuskan kepada penyusunan anggaran untuk Hambalang antara DPR dan pemerintah. Hadi menyebut temuan tersebut sebagai anomali. "Dalam anggaran ini, banyak hal-hal yang anomali, temuan di luar dugaan kita semua," kata Hadi. Namun, ia tidak mau mengungkap apa temuan tersebut karena terikat kode etik. Pihaknya baru akan mengungkap ketika hasil audit diserahkan kepada DPR dan Komisi Pemberantasan Korupsi. "Anomali hal baru yang tentunya sangat dalam. Hanya belum saatnya karena ada kode etik sebagai pemeriksa. Nanti akan ketahuan, akan kaget," ucapnya. Ketika berkali-kali didesak agar memberi sedikit informasi mengenai anomali tersebut, Hadi akhirnya memberi sedikit bocoran. "Antara lain, Anda kan suka dengar di APBN tidak dibintangi (diblokir), tapi di DIPA (daftar isian pelaksanaan anggaran) dibintangi. Ini di APBN dibintang, tapi di DIPA tidak dibintang," kata dia. Untuk mengungkap hasil audit II Hambalang, BPK mendesak Kementerian Pekerjaan Umum (PU) segera menyelesaikan penghitungan kerugian negara. Menurut Hadi, pihaknya telah menemui kementerian itu pada 7 Februari 2013 untuk meminta bantuan menghitung kerugian negara. Namun penghitungan nilai bangunan itu belum selesai. Kementerian PU sudah dihubungi agar penghitungan bisa segera diselesaikan. "Dalam kasus Hambalang, BPK telah mendatangi Kementerian PU. Kami mendesak terus agar penghitungan diselesaikan,"

tuturnya. Menurut Hadi, tidak ada kendala yang dialami Kementerian PU. Hanya saja, penghitungan harus dilakukan dengan tepat dan BPK tidak ikut campur. "Mudah-mudahan dalam waktu dekat, selesai. Lalu, ada dokumen-dokumen yang belum disampaikan sehingga kelengkapan masih ditunggu," katanya. Jika sudah lengkap, BPK akan menyelesaikan pekerjaan itu. Menurut Hadi, BPK bertemu Kementerian PU setelah menerima permintaan dari KPK. Paparan BPK dan KPK telah dilakukan pada 8 Januari 2013. "Untuk menghitung proyek konstruksi bangunan, kami bertanya pada ahlinya yakni Kementerian PU," ucap Hadi. Penegak hukum yang ingin mengetahui kerugian negara harus menyampaikan permintaan kepada BPK. Selanjutnya, BPK meminta data dan dokumentasi untuk kelengkapan proses itu. Setelah itu, baru BPK menghitung kerugian negara. Penghitungan dilakukan sesuai prosedur operasi standar. Seperti diberitakan, BPK telah menyerahkan audit Hambalang tahap I kepada DPR dan Komisi Pemberantasan Korupsi. Dalam audit sampai 30 Oktober 2012, BPK menemukan adanya indikasi kerugian negara mencapai Rp243 ,66 miliar. Hasil audit BPK salah satunya menemukan adanya pemalsuan surat pelepasan hak atas tanah atas nama Probosutejo, adik mantan Presiden Soeharto. Surat itu dipalsukan oleh pihak Badan Pertahanan Nasional. Kerabat Presiden Diperiksa Sementara itu, rumor yang beredar bahwa KPK memeriksa orang yang diduga sebagai kerabat Presiden Susilo Bambang Yudhoy-

ono, yakni Widodo Wisnu Sayoko. Dia adalah saksi dalam kasus dugaan korupsi proyek Hambalang. Dalam jadwal pemeriksaan resmi yang dikeluarkan KPK, Widodo disebut sebagai saksi dari kalangan swasta. Namun, wartawan memperoleh informasi dari KPK bahwa Widodo merupakan kerabat Presiden Yudhoyono. Pemeriksaan terhadap Widodo selesai sekitar pukul 17.30 WIB, kemarin. Widodo yang sempat ditanya seusai menunaikan shalat Maghrib membantah bahwa dia diperiksa. "Enggak, enggak diperiksa. Saya cuma antar ibu saya ke sini," kata Widodo. Widodo juga membantah saat dikonfirmasi apakah dia merupakan kerabat Presiden Yudhoyono. "Bukan, bukan," kata Widodo, seusai ditanya apakah dia merupakan sepupu Presiden Yudhoyono. Informasi lain yang beredar di kalangan wartawan, penyidik KPK memeriksa Widodo berkaitan dengan perannya yang diduga pernah diminta mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alifian Mallarangeng untuk ikut mengegolkan proyek Hambalang. Sebelumnya, KPK beralasan bahwa penahanan Andi masih menunggu hasil perhitungan kerugian negara yang dilakukan BPK. Ketua KPK Abraham Samad secara tidak langsung menyiratkan bahwa belum selesainya perhitungan keuangan negara oleh BPK inilah yang menjadi hambatan KPK untuk menahan Andi. "Kayaknya begitu," ujar Abraham, Senin (27/5) saat ditanya apakah penahanan tersangka Hambalang terhambat kerja BPK yang belum selesai tersebut. "Silakan tanyakan kepada BPK karena saya tidak tahu apa hambatannya," kata Abraham saat itu. (ant/kcm/dtc/vvn)

kan per tiga bulan, mengapa bulan Maret belum didistribusikan juga," kata Udin dijumpai di Gedung DPRD Kota Batam, Selasa (28/5). Udin menjelaskan, dalam pembahasan anggaran di DPRD Batam beberapa waktu yang lalu, dirinya menanyakan serta mempertegas bahwasanya Posyandu Mawar XXIII termasuk dalam bagian 335 posyandu yang dianggarkan honornya buat para kadernya. Dijelaskannya, sejak Posyandu Mawar XXIII berdiri sampai dengan sekarang tetap aktif membantu masyarakat sesuai dengan fungsinya. Bahkan, karena sudah terdaftar, setiap bulannya di minggu kedua, persisnya hari Selasa, dua orang petugas Puskesmas Sungai Panas selalu datang untuk melakukan pengawasan. Tugas itu sudah berlangsung sejak November 2012. Udin mengatakan, pengawas

dari puskesmas juga mendapat insentif atau pengganti uang transportasi yang dianggarkan sebesar Rp52,8 juta untuk 44 kelurahan di daerah mainland, dan Rp24 juta untuk 24 kelurahan di daerah hinterland. Bukti lain bahwa Posyandu Mawar XXIII yang ada Kecamatan Bengkong terdaftar, lanjut Udin, adalah pernah mendapat bantuan seperti timbangan bayi, ibu hamil dan timbangan untuk anak-anak serta orang dewasa. Bantuan tersebut didapat oleh posyandu itu karena sudah terdaftar. "Bagaimana mungkin Posyandu Mawar XXIII tidak terdaftar, sementara Posyandu Mawar XXX saja ada di kecamatan yang sama terdaftar. Pembuatan nomor itu kan sesuai dengan urutan, bukan asal-asalan, dan saya pastikan Posyandu Mawar XXIII itu sudah terdaftar," tegasnya. (lim)

Dari Halaman 1

Diskes Batam Sementara itu, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Batam, Udin P Sihaloho membantah pernyataan Kadiskes Kota Batam. Menurut Udin, Posyandu Mawar XXIII, merupakan bagian dari 335 Posyandu yang terdaftar untuk 64 kelurahan se-Kota Batam, sehingga tidak ada alasan jika honor mereka tidak dibayarkan, apalagi anggaran untuk alokasi tersebut sudah dialokasikan sebesar Rp1,05 miliar sejak Desember 2012 lalu. Menurut Udin, besaran dananya memang tidak seberapa, yakni berupa pengganti transpor sebesar Rp50 ribu per bulan, namun dengan dana tersebut mampu memberikan semangat kerja bagi kader posyandu dalam mengabdi kepada masyarakat. "Bukan masalah nilainya, tetapi itu kan haknya kader posyandu, kenapa harus ditahan-tahan. Dan kalaulah pembayarannya dilaku-

Dari Halaman 1

JE-Mambang dalam berpolitik. Sikap seorang kesatria yang dengan lapang hati menerima keputusan partainya, meski sebelumnya ia tautkan harapan besarnya ke partai tersebut," ujar Basko. Basko mengaku salut dan simpatik dengan sikap Mambang. Baginya sikap ini yang patut dicontoh oleh politisi-politisi yang ada di Riau. Karena itu, Basko mengapresiasi Mambang yang siap mendampingi Jon Erizal dalam pertarungan Pemilukada 2013 mendatang. Meski, untuk sikapnya tersebut Mambang harus mengundurkan diri dari ketua dan anggota DPD Demokrat Riau. Bagi Basko, pasangan Jon Erizal dan Mambang adalah pasangan yang ideal dan berpotensi besar menang di kancah Pemilukada mendatang. Karena keduanya adalah figur

yang sukses dan besar di background masing-masing. Sebagai bakal calon gubernur, Jon Erizal memiliki visi besar untuk kemajuan Riau ke arah yang lebih baik. Beliau adalah pengusaha, tokoh nasional, Bendahara Umum DPP PAN yang memiliki taring dan pengaruh kuat di eskalasi percaturan politik di pusat. Memiliki jaringan yang sangat luas baik di lembaga legislatif, dan eksekutif. Potensi ini menjadi jaminan bagi Riau untuk mendapatkan hak-haknya yang lebih proporsional dalam meraih kue APBN. Jaminan bagi Riau akan diperhitungkan di kancah nasional. "Di satu sisi, sebagai seorang pamong, Mambang adalah sosok birokrat sejati yang telah teruji ikut mengawal pembangunan Riau. Selama lima tahun beliau pernah menjabat sebagai Sekre-

taris Daerah Riau, jabatan yang sangat strategis, yang tidak semua orang mengemban posisi tersebut," tegas Basko. Ditambah lagi, selama lima tahun beliau menjabat sebagai wakil gubernur Riau periode 20092014. Mendampingi Rusli Zainal menjadikan Riau yang terbilang, cemerlang dan gemilang. Itulah alasan, mengapa Basko menilai pasangan Jon ErizalMambang yang akan mendaftarkan diri ke KPU Riau hari ini, Rabu (29/5) adalah pasangan yang kuat yang berpeluang besar memenangi Pemilukada 2013. Dalam kesempatan itu Basko juga tegaskan, berdasarkan hasil Raker IKMR beberapa waktu lalu, IKMR mendukung Jon Erizal dalam Pemilukada 2013. Untuk itu, kepada seluruh anggota IKMR wajib mendukung pasangan ini. (hmg)

Dari Halaman 1

Pemko Tanjungpinang Dinas KP2KE sudah menegur perusahaan tersebut," ujar Kepala Bidang (Kabid) Kehutanan Energi dan SDM Dinas KP2KE Kota Tanjungpinang Zulhidayat, Selasa (28/5). Diterangkan, saat ini perusahaan resmi yang telah mengantongi Izin Usaha Pertambangan (IUP) khususnya operasi dan produksi ada lima perusahaan. Mereka adalah PT AIPP, PT Lobindo, PT Kereta Kencana dan dua lagi sedang dihentikan sementara yakni PT Antam Resosindo dan PT Telaga Bintan Jaya. "Selain itu, ada tiga perusahaan lainnya yang juga sudah mengantongi izin resmi dari pusat, tetapi bukan izin operasi dan produksi melainkan mengangkut dan menjual saja. Yakni, PT Lobindo Maining, PT Bintan Cahaya Alam dan PT Bintan Asia Fortune. Tapi yang sudah dapat kuota ekspor, baru PT

7

Bintan Cahaya Alam saja," kata Zulhidayat. Sejauh ini, sambung Zulhidayat, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah belum pernah mengeluarkan izin ataupun rekomendasi tambang bauksit di kota ini. Karenanya, KP2KE bersama Dinas Perdagangan Tanjungpinang dan Kepri akan ke Jakarta untuk menanyakan perihal tidak pernahnya pemerintah daerah dilibatkan mengenai perizinan tambang itu. "Khusus di Pulau Dompak, tentu saja kami sudah mendapatkan informasi mengenai aksi tambang ilegal yang dilakukan sejumlah oknum yang tidak bertanggung jawab. Namun, berdasarkan survei di lapangan, baru satu oknum yang terbukti melakukan aktivitas tambang di luar izin yang diberikan. Kita sudah layangkan surat teguran pertama dan kita cek ternyata alat beratnya masih ada di

lokasi tambang di Dompak itu. Kita layangkan surat teguran kedua. Kalau memang tetap tidak mematuhi untuk menghentikan aksinya, maka akan kita cabut izinnya nanti. Pelaku berinisal J. Sampai saat ini baru itu saja temuan kita di Dompak," katanya. Dimintai tanggapannya, Kapolres Tanjungpinang AKBP Patar Gunawan menegaskan, pihaknya akan terus berkoordinasi bersama instasi terkait tambang bauksit di daerah ini. Apakah truk-truk yang dihentikan Gubernur disita atau tidak, Patar mengaku belum mendapatkan laporan dari bawahannya. Sedangkan soal adanya pelaku illegal minning di Dompak, Patar enggan memberikan komentar secara tegas. Namun, ia memastikan akan menunggu laporan dari pemerintah daerah terlebih dahulu. (yan/sut)


CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

8

Disdikbud Tpi Gelar Kegiatan Pembinaan Tenaga Kependidikan Lembaga Kursus dan Pelatihan peningkatan mutu pendidik Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) se-Kota Tanjungpinang, yang diselenggarakan mulai tanggal 10 hingga 18 Mei 2013. Sedangkan tujuan diselenggarakannya kegiatan adalah untuk memberikan pembekalan kepada para peserta, guna menjadi tenaga kependidikan yang memilki mutu handal dalam pelaksanaan di lembaga kursus dan pelatihan (LKP). Selain itu, untuk mewujudkan layanan prima bagi setiap peserta kursus dan memberikan pelaksanaan program yang efesien dan efektif, serta mampu memenuhi kebutuhan yang diinginkan oleh masyarakat.

TANJUNGPINANG (HK) — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tanjungpinang menyelenggarakan kegiatan pembinaan tenaga kependidikan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Se-Kota Tanjungpinang. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tanjungpinang Drs HZ, Dadang AG MSi, di Hotel Bintan Plaza Tanjungpinang, Senin (13/5). Diikuti 40 peserta yang beasal dari tenaga kependidikan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Se-Kota Tanjungpinang, Acara pembukaan kegiatan pembinaan tenaga kependidikan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Se-Kota Tanjungpinang, disejalankan dengan pembukaan kegiatan

Foto dan Narasi : Rusmadi

WALIKOTA Tanjungpinang, H Lis Darmansyah dan Wakil Walikota Tanjungpinang, H Syahrul.

HZ DADANG AG, Sukartini, Siti Hajar, Amiruddin dan peserta foto bersama.

PESERTA kegiatan pembinaan tenaga kependidikan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LPK)tahun 2013.

KADISDIKBUD Kota Tanjungpinang, HZ Dadang AG beserta Kabid PNFI Disdikbud Kota Tanjungpinang, Sukartini dan nara sumber, Siti Hajar.

SUKARTINI dan nara sumber.

SUKARTINI, Siti Hajar, Amiruddin dan panitia, serta nara sumber foto bersama.

SUKARTINI, Amiruddin dan Sulaiman memberikan pengarahan.

PENGALUNGAN tanda peserta oleh HZ Dadang AG.

HM Sani Beri Penghargaan Pensiunan Penjaga Sekolah Uang Pembinaan Tenaga Pengajar dan Tenaga Kependidikan Se-Provinsi Kepri TANJUNGPINANG (HK) — Gubernur Kepri HM Sani memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang disejalankan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2013, di Halaman Kantor Gubernur Provinsi Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Senin (20/5). Upacara diikuti ratusan pelajar dan guru, sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah

GUBERNUR Kepri HM Sani.

HM SANI menyerahkan penghargaan kepada pensiunan penjaga sekolah Se-Provinsi Kepri.

(SKPD) Kepri, serta undangan lainnya. Serangkaian kegiatan dilaksanakan antara lain, penyerahan penghargaan kepada pensiunan penjaga sekolah Se-Provinsi Kepri dengan total anggaran sebesar Rp115.000.000 yang diberikan kepada 23 penjaga sekolah dengan masing-masing mendapatkan Rp5.000.000. Selain itu, Gubernur Kepri juga menyerahkan secara simbolis dana pembinaan tenaga pengajar

dan tenaga kependidikan Se-Provinsi Kepri. Dengan total anggaran sebesar Rp37.027.860.000 yang diterima sebanyak 39.810 orang/semester. Untuk uang pembinaan tersebut penyalurannya dijadwalkan dua kali dalam setahun, bulan Juli dan Desember 2013. Narasi : Rusmadi - Foto: Dedy/ Maz/Adi

PENERIMA pensiunan penjaga sekolah Se-Provinsi Kepri.

PERINGATAN Harkitnas dan Hardiknas ditandai dengan pelepasan balon oleh Ketua PKK Kepri, Hj Aisyah Sani.

PARA tenaga pengajar dan tenaga kependidikan dan penjaga sekolah Se-Provinsi Kepri.

KEPALA Dinas Pendidikan Kepri, Yatim Mustafa.

GUBERNUR Kepri HM Sani, Sekda Kepri Suhajar Diantoro, Kepala SKPD dan tamu undangan. Editor: Apsek, Layouter: Mulia Aditya

CMYK


CMYK

Selasa, 28 Mei 2013

Jadwal Shalat Batam dan Sekitarnya Subuh

Dzuhur

04:54

12:12

Ashar

15:19

Magrib

Isya’

18:15

19:22

5 Bulan Tak Terima Honor Kader Posyandu Kota Batam BATAM CENTRE (HK) — Kader Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di beberapa tempat diketahui tidak mendapat honor dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam. Padahal aturannya, setiap kader Posyandu menerima honor Rp50 ribu per bulan.

Jhoni Supersemar Guru SMAN 08 Bengkong Sadai

Hilangkan Jenuh

Taslimahuddin

BANYAK cara dilakuk an orang untuk mengusir kejenuhannya dalam menjalani aktivitas rutin sehari-hari. Salah satunya adalah dengan memancing ikan, baik di laut atau pun di sungai. Seperti yang dilakukan Jhoni Supersemar (32), guru di SMAN 08 Bengkong Sadai ini. Ia mengaku setiap memasuki libur panjang, selalu menghabiskan waktunya dengan memancing. Pria yang berperawakan tenang ini, sejak remaja sudah gemar memancing. Menurut dia, memancing bisa melepaskan Hilangkan Jenuh Hal 10

9

Liputan Batam

NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

PAPAN REKLAME — Petugas Ditpam BP Batam sedang merobohkan salah satu papan reklame yang tidak memiliki izin, Senin (27/5). Penertiban tersebut akan terus dilakukan sampai tidak ada lagi papan reklame tak berizin.

BP Kembali Tertibkan 27 Papan Reklame Ilegal SEKUPANG(HK) — Badan Pengusahaan (BP) Kawasan Batam kembali menertibkan sejumlah papan reklame ukuran 4x6 meter yang tak berizin di sejumlah ruas jalan utama di Kota Batam, Senin (27/5). Dalam penertiban itu,

BP Batam melalui tim terpadu mencabut papan reklame yang ditanam mulai dari simpang Rosdale Batam Center hingga Sekupang. Papan reklame yang sudah dicopot tersebut selanjutnya diangkut menggunakan truk lory yang sudah

disiapkan. Ketua Tim Penertiban Reklame BP Batam, Juli Togap menyebutkan, penertiban papan reklame itu merupakan tindakan lanjutan atas surat teguran yang sudah dilayangkan sebelBP Kembali Hal 10

Wakil Ketua Komisi IV Udin P Sihaloho mengatakan, ada sebagian kader Posyandu yang mengadu kepadanya. Dalam aduannya, mereka tidak diberi honor sejak Januari hingga Mei tahun ini. " Satu Posyandu lima ka-

der, dikalikan jumlah Posyandu, sebanyak 335 di Batam. Sehingga jumlahnya, Rp1 miliar lebih. Tapi kenyataanya, ada beberapa kader Posyandu yang tidak menerima honor," kata Udin, kemarin. Kasus tersebut, kata Udin, terjadi di Posyandu di Bengkong. Hal ini disampaikan, agar Dinas Kesehatan 5 Bulan Hal 10

Pungli di Pelabuhan Ferry Batam Centre Sebulan Rp2,25 M BATAM CENTRE (HK) — Uang yang berhasil dipungli (pungutan liar) oleh oknum petugas Imigrasi di Pelabuhan Fery Internasiongan dari beberapa orang TKI yang pernah dipungli. " Yang kita sampaikan ini tidak asal bunyi, akan tetapi

berdasarkan investigasi dan penelusuran kita di lapangan. Kita sudah catat petugasnya, dan menyiapkan orang-orang yang akan kita jadikan sebagai saksi . Yang jelas ini tidak mengada-ngaPungli di Hal 10

Wawako Tanggapi Santai Warga Demo ke Jakarta BATAM CENTRE (HK) — Wakil Walikota Batam Rudi, SE, MM menanggapi santai rencana aksi demo sejumlah warga RempangGalang yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Adat Pulau-pulau Rempang Galang (Himad Purelang) ke Jakarta, terkait pengelolaan pantai Melur. Langkah yang ditempuh warga tersebut, menurut Rudi, merupakan hak setiap orang dan siapapun tidak bisa melarang. " Itu hak mereka (demo di pusat). Silakan saja, yang jelas kita mengeluarkan SK sesuai ketentuan yang ada ten-

tang pengelolaan Pantai Melur," kata Rudi, kemarin. Menurut Rudi, permasalahan tersebut sudah berlangsung lama. Sehingga kalau mau diRudi lanjutkan ke pusat tidak menjadi persoalan bagi Pemko Batam. Bahkan, Rudi sudah mengagendakan akan mengunjungi pantai tersebut untuk melihat proses pengelolaannya. " Hari Rabu (besok-red) saya Wawako Tanggapi Hal 10

Penerimaan Siswa Baru Dibuka Awal Juli BATAM CENTRE (HK) — Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) setiap sekoLah di Batam akan dimulai awal Juli ini. Pada PPDB kali ini tidak ada bedanya dengan PPDB tahun sebelumnya yakni melalui sistem online.

Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Kabid Dikmen) Andi Agung menuturkan, 1 hingga 4 Juli merupakan jadwal pendaftaraan masuk sekolah negeri secara serentak, mulai dari tingkat SD, SMP hingga SMA/sederajat. Sementara untuk Penerimaan Siswa Hal 10

Mobil Tak Layak Akan Dikeluarkan dari Batam BATAM CENTRE (HK) — Kepala Dinas Perhubungan Kota Batam Zulhendri mengatakan, kendaraan yang kondisinya sudah tidak layak jalan akan dikeluarkan dari Kota Batam. Kebijakan ini ditempuh untuk mengatasi jumlah kendaraan yang sudah melebihi rasio jalan yang

tersedia. " Perbandingannya sudah di atas rata-rata/idealnya jumlah kendaraan dengan jalan yang ada. Kita telah membentuk tim pengendalian kendaraan bermotor, namun sifatnya hanya memberikan usulan kepada seluruh stekholder yang ada," ujar

Zulhendri, kemarin. Tidak hanya mengeluarkan kendaraan yang tidak layak jalan keluar Batam, Dishub juga akan memberlakukan pajak progresif kepada mereka yang memiliki kendaraan lebih

dari satu. Ia mengaku telah memaparkan kepada seluruh Muspida bahwa volume kapasitas rasio jalan di Batam saat ini dengan volume kenda-

Zulhendri

Mobil Tak Hal 10

Editor: Sofyan, Layouter: Ricoh Polda Nababan

CMYK


Metro Batam Kementerian PU Anggarkan Rp7 M Bangun Drainase Batam BATAM CENTRE (HK) — Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Batam, Yumasnur mengatakan akan segera membangun saluran air sepanjang 425 meter di Tiban Lama dan Tembesi. Perbaikan drainase ini menelan anggaran sebesar Rp 7 miliar dari Kementerian PU. " Saluran air yang akan kita bangun ini dari hulu sampai hilir," kata dia, Senin (27/5) siang. Pembangunan saluran air ini, kata Yumasnur, akan dilakukan secara bertahap. Rencananya dilakukan dalam tiga tahap, yang mana tahap pertama sudah berjalan, dan saat ini masih proses tender tahap ke-

Yumasnur

dua. Pembangunan dalam tahap kedua ini, direncanakan juga berlangsung dalam dua minggu ke depan. Hanya saja, pembangunan drainase di Tiban Lama mengalami sedikit kendala karena ada beberapa rumah warga di pinggiran drainase yang akan diperbaiki. "Hal ini sudah dibahas, dan pada intinya warga setuju dan bersedia direlokasi," sebutnya, usai mengikuti RDP tertutup di ruang Komisi III DPRD Batam. Ada dugaan, RDP tersebut sempat dilakukan tertutup karena besarnya anggaran untuk memperbaiki drainase tersebut. Mungkin juga karena menyangkut biaya ganti rugi yang diminta warga dalam perbaikan tersebut. "Bukan membahas yang lain-lain. Yang kita bahas masalah perbaikan drainase di Tiban Lama, itu saja," dalihnya. Seperti diketahui, jumlah titik banjir di kota Batam bertambah dari 27 menjadi 42 titik. Bahkan, BP Batam juga merilis data yang sama setelah dilakukan survei lapangan. (btd)

Dari Halaman 9

5 Bulan Kota Batam menyalurkan honor tersebut tepat waktu karena sudah bulan Mei. Dana tersebut sebagai uang pengganti transport, karena itu harus dibayarkan, setiap triwulan. Udin berharap pembayaranya berjalan dengan baik. Jangan sampai ada oknum-oknum Dinas Kesehatan yang memainkan ini. " Anggaran Dinkes untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat dibidang kesehatan, yang membawahi di 64 kelurahan, cukup besar, yakni Rp 121 miliar. Dana untuk Posyandu 335 yang sudah dianggarkan, sebesar Rp1,2 miliar. Ini untuk honorarium petugas atau pengawas lapangan dari puskesmas, satu Posyandu diturunkan 2 orang," katanya. Untuk di daerah minland sedikitnya ada 44 kelurahan, dan hinterland ada 20 kelurahan. Ini semua ada Posyandunya. Katanya, seharusnya sudah dibayarkan sebab di APBD sudah jelas anggarannya.

Terpisah, Kepala Dinkes Kota Batam Candra Rizal menepis ada kader Posyandu yang belum dibayarkan honornya. Katanya, semua kader di 335 Posyandu sudah dibyarakan, pada Januari dan Februari sudah dilakukan. Sementara untuk Maret akan digabung hingga Mei. "Pembayaranya sesuai dengan data yang ada. 'By Name dan By Address'. Hanya memang dibayarkan tidak secara serentak. Sebab, dibayarkan ketika Posyandu itu sudah dibuka. Biasanya bukanyakan hanya sebulan sekali. Jadi Petugas kita, turun membayarkan dan semua ada bukti," katanya. Candra menjelaskan, honor yang dibayarkan sesuai dengan RKA. Artinya honor ditahun ini, ditetapkan dalam APBD di 2012. Sehingga, memang ada Posyandu yang belum dibayarkan dan kemungkinannya Posyandu tersebut baru. Dari data di Dinkes, saat ini sebanyak 372 Posyandu yang ada. Sementa-

ra yang baru dibayarkan bagi kader sebanyak 335. " Artinya, ada 37 Posyandu yang belum dibayarkan. Sebab masih baru. Kader yang ke-37 Posyandu ini baru akan dibayarkan pada anggaran 2014 termasuk Posyandu Mawar 23 di Bengkong. Dan kita hanya membayar bagi kader yang memang rajin, kalau malas atau tidak aktif tidak akan kita bayar. Yang jelas, satu Posyandu diberikan jatah lima orang, kalau memang kadernya lebih, itulah yang dibagi,"kata Candra. Sementara Wakil Walikota Batam Rudi mengatakan, semua pembayaran sesuai dengan ketetapan dalam RKA. Sebab, jika ada penyimpangan pasti ada temuan. " Petugas Dinkes pasti tidak akan membayar diluar RKA. Sebab, semua sudah jelas diatur. Jadi kita harapkan, bagi Posyandu yang baru dibangun, untuk segera mendaftarkan ke Dinkes, agar pembahasan anggaran tahun depan bisa dimasukkan," katanya. ***

ya, kita tunggu saja KPK bergerak," katanya. Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Batam, Nuryanto meminta aparat penegak hukum mengusut tuntas praktek pungli di Imigrasi Pelabuhan Batam Center. Karena, sangat merugikan masyarakat dan mengganggu sistem pelayanan yang sudah ditetapkan. " Ini harus diusut tuntas. Siapa pun yang terlibat harus diperiksa. Jangan sampai aturan diinjak-injak. Kita ini negara hukum, maka jadikanlah hukum sebagai panglima dalam kehidupan kita, " katanya. Seperti diberitakan sebelumnya, oknum petugas Imi-

grasi Pelabuhan Fery Internasional Batam Centre diduga melakukan pungutan liar (pungli) sebesar Rp150200 ribu per orang terhadap ratusan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang akan berangkat ke luar negeri. Pungli tersebut dilakukan di sebuah ruangan yang terdapat di samping tangga turun di lantai dua pelabuhan saat para TKI hendak mencop paspornya. Biasanya, uang pungli tersebut diserahkan oleh tekong-tekong yang mengakut para TKI itu kepada petugas Imigrasi yang sudah stand by di ruang tersebut atau bisa juga dibayar sendiri oleh TKI yang bersangkutan. (tim)

Dikatakan dia, pemberlakukan pajak progresif yaitu pajak yang dikenakan atas kepemilikan dua atau lebih kendaraan bermotor sudah diterapkan di Singapura dan beberapa kota lain di Indonesia. Masih menurut Kadishub Batam, saat ini kendaraan yang masuk ke Batam bukan saja mobil X Singapura tapi juga mobil-mobil dari daerah lain di Indonesia. Tentunya hal tersebut juga menambah kepadatan kenda-

raan. Namun bukan kapasitas Dinas Perhubungan Pemko Batam untuk melakukan pembatasan masuknya kendaraan ke Batam. " Kalau dulu kendaraan yang masuk seri X dari Singapura saja tapi sekarang banyak kendaraan yang masuk dari Indonesia sendiri. Kalau masuknya kendaraan ke Batam bukan kapasitas Pemko Batam, tapi kita akan kordinasikan untuk kendaraan yang masuk ke Batam,"terangnya. (jua)

Dari Halaman 9

Pungli di da. Kita akan ungkap semua, " katanya. Lapor ke KPK Mulkan menambahkan akan melaporkan kasus tersebut ke KPK, mengingat besarnya uang pungli yang berhasil dikumpulkan. Untuk memperkuat laporan tersebut, ia akan melampirkan bukti manifes penumpang, modus yang dilakukan serta keterangan TKI yang pernah dipungli. " Data yang kita miliki akan kita serahkan ke KPK. Nanti biar KPK yang mempelajari. Biasanya, jika kasus tersebut memenuhi unsur suap atau gratifikasi, KPK akan menangkap tangan pelaku. Kapan waktun-

Dari Halaman 9

Mobil Tak raan sudah melebihi dari ideal. Idealnya jumlah kendaraan yang ada sebanyak 279 ribu dengan volume jalan yang ada pada saat sekarang ini, namun jumlah kendaraan telah mencapai 400-500 ribu unit (roda 2, 4, 6, 12-red). Yang artinya telah melebihi dari kapasitas jalan yang ada. Dari sembilan usulan yang disampaikan dalam rapat Muspida, salah satunya adalah kendaraan yang sudah tidak layak jalan akan dikeluarkan dari Batam.

Selasa, 28 Mei 2013

10

Disperindag Verifikasi Pangkalan Gas Ilegal BATAM CENTRE (HK) — Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam telah menurunkan 50 orang personil untuk melakukan verifikasi dan pendataan pangkalan gas ilegal di Batam. Dikatakan Amsakar Achmad, Kadisperindag Kota Batam bahwa anggotanya sudah sepuluh hari terakhir terjun ke lapangan untuk melakukan pendataan terhadap seluruh pangkalan gas di Batam. "Kita verifikasi itu pangkalan gas yang resmi maupun yang ilegal. Kita data itu adalah berapa jumlah konsumen, bagaimana pendistribusiannya serta potensi masyarakat yang dilayani oleh

pangkalan gas ilegal," kata Amasakar, Senin (27/5). Adapun tujuan dari verifikasi tersebut untuk menertibkan seluruh pangkalan gas di Batam. Pasalnya, berdasarkan data yg dmiliki oleh Disperindag, di Batam terdapat 629 pangkalan resmi yang dapat rekomendasi dari Disperindag dan 702 ilegal. Apabila memungkinkan, Disperindag akan merubah pangkalan ilegal tersebut menjadi pangkalan resmi. "Harapannya, pangkalan ilegal agar datang untuk melaporkan ke kita. Kalau masih memungkinkan akan dijadikan pangkalan resmi yang menyalurkan gas ke konsumen," ujar Amsakar. (btd)

NET

PROSES penyulingan gas elpiji yang diduga dilakukan oknum yang tidak bertanggungjawab.

Siswa STTD KKL di Batam BATAM (HK) — Sebanyak 105 taruna/taruni Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Badan Pengembangan SDM Perhubungan Kementerian Perhubungan RI berkunjung ke Badan Pengusahaan (BP) Batam, Senin (27/5). Tujuan kedatangan mereka adalah untuk melakukan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) pengamatan kondisi transportasi, serta memberikan pengalaman dan pemahaman, baik informasi-informasi praktis dan juga wawasan kepada para taruna/i tentang perencanaan dan penyelenggaraan sistem transportasi yang baik, efisien dan terinte-

grasi, khususnya di wilayah Pulau Batam. Kunjungan tersebut dipimpin oleh Ketua Jurusan Transportasi Darat, Ir. Abdul Jalal Latif dan diterima oleh Direktur Investasi dan Pemasaran, Purnomo Andiantono, dan Kasubdit Perencanaan dan Perhubungan, Imam Bachroni. Abdul Jalal Latif mengemukakan, KKL ini dilaksanakan dalam 2 gelombang. Gelombang 1, Diploma IV Transportasi Darat sebanyak 105 peserta yang dilaksanakan Senin (27/5). Gelombang 2, yaitu Diploma III LLAJ dan Diploma III Perkeretaapian

sebanyak 135 orang yang rencananya akan dilaksanakan pada 3 Juni 2013 mendatang. Dalam kunjungan KKL tersebut para taruna/i mendapat penjelasan mengenai pembangunan infrastrukturur yang dibangun khusus untuk pertumbuhan ekonomi. khususnya di wilayah Pulau Batam dan sekitarnya. Direktur Investasi dan Pemasaran menjelaskan tentang pembangunan Pulau Batam yang telah dimulai sejak 1970an yang terfokus dalam pengembangan infrastruktur untuk menunjang kegiatan pengembangan investasdi. Pertumbuhan Pulau Batam

Dari Halaman 9

Wawako Tanggapi akan ke sana. Kalau mau ikut silakan, saya mau melihat pengelolaan Pantai Melur. Setelah dari kantor Camat di sana, saya akan ke pantai itu," ujar Rudi singkat. Sebelumnya, puluhan warga yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Adat Pulau-pulau Rempang Galang (Himad Purelang) akan melakukan aksi demo di Jakarta. Himad Purelang diketuai oleh Blasius Yoseph dan Sekretaris Janner Sinaga. Mereka kesal, tuntutan mereka kepada Pemko Batam agar menyerahkan pengelolaan Pantai Melur kepada mereka seperti yang terjadi selama ini tak pernah digubris.

Rencananya, aksi demo tersebut akan digelar di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Pertahanan, Badan Pertanahan Nasional, Badan Pertanahan Nasional dan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia, Senin (27/5). Tak Ada yang ke Jakarta Sementara itu, tokoh masyarakat Galang, M Amin Bujur membantah ada warga Galang yang demo ke sejumlah instansi di Jakarta terkait pengelolaan Pantai Melur. "Tidak ada warga Galang, khususnya yang bermukim di Pantai Melur yang demo mengatas namakan Himad Pure-

lang (Himpunan Masyarakat Adat Pulau-pulau Rempang Galang) yang demo di Jakarta. Kita tidak tahu warga mana," kata M Amin Bujur, Senin (27/ 5). M Amin Bujur yang juga Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Kecamatan Galang ini mengaku tetap mendukung SK Walikota Batam, Ahmad Dahlan terkait pengelolaan pantai Melur itu. Memang sebelum diterbitkan SK itu, retribusi dipungut masuk ke pribadi. Untuk itu, dengan diterapkan retribusi masuk ke Pantai Melur, sudah jelas arahnya sesuai dengan SK itu. " Masyarakat adat yang mana dibawanya ke Jakarta.

untuk sekolah eks RSBI jadwal pendataftaran dilaksanakan secara offline, dengan waktunya lebih cepat. " Untuk sekolah unggulan (eks RSBI) ada lima sekolah, yakni SD 06 Sekupang, SMP 6 di Sungaipanas, SMA 3 di Batam Centre, dan SMA 1 di Sekupang serta SMK 1 di Batuaji, jadwalnya dipercepat dan dilaksanakan secara offline. Dilakukan pada 17 hingga 22 Juni untuk pendaftaran, kemudian seleksinya 24 hingga 26 Juni. Baru pengumumananya 28 Juni, dan pendaftaran ulang 1 hingga 3 Juli," tambahnya. Dengan jadwal yang dipercepat tersebut, kata Andi, siswa yang tidak lulus seleksi dapat mendaftar lagi di sekolah lain. Sementara bagi siswa yang berkeinginan masuk SMK, maka jadwal tambahannya ada, seperti tes kejuruan, yang dilaksanakan 5 hingga 6 Juli. Sedangkan untuk siswa

dari luar Batam, seperti pada tahun-tahun sebelumnya, kata Andi, pendaftarannya melalui Dinas Pendidikan. " Bagi siswa dari luar, boleh mendaftar tapi harus melalui Disdik. Kita prediksi tahun ini pasti banyak, seperti tahun sebelumnya, sebab kita tau sendiri di Batam seperti apa. Kadang SD nya diluar ikut neneknya, ketika SMP kembali lagi ke Batam," tutur Andi. Wakil Ketua Komisi IV DPRD Batam Udin P Sihaloho mengatakan, bagi orang tua calon siswa yang memiliki perekonomian terbilang mampu, diimbau untuk memasukkan anaknya ke sekolah swasta. Kualitas sekolah swasta dan negeri bisa dibilang sama, ini untuk mengantisipasi membludaknya pendaftaran murid baru di sekolah negeri. " Kita imbaulah, bagi orang tua yang mampu untuk melanjutkan sekolah anaknya ke swasta. Karena sekolah swasta juga memiliki peran-

memberikan surat peringatan dan teguran. Bahkan, pihaknya juga sudah memberikan kesempatan kepada pemilik papan reklame untuk mengurus izinnya. Namun sampai batas waktu yang ditentukan, si pemilik tidak juga mengurus izin mendirikan papan reklame. " Maka jalan satu-satunya adalah menertibkan papan reklame tersebut. Saat

ini sudah 27 papan reklame yang berhasil dibongkar. Penertiban itu dimulai dari pagi hingga sore hari," katanya. Ia menambahkan penertiban akan terus dilakukan sampai semua papan reklame yang tigal itu hanya papan reklame yang sudah memiliki izin dari Pemko dan BP Batam saja. Ketika ditanyakan apakah ada menemukan papan

reklame milik caleg partai yang tidak memiliki izin, Juli mengatakan belum ada. Tapi seandainya ada papan reklame milik caleg yang tidak mengantongi izin tetap akan ditertibkan. " Yang baru kami temukan saat ini, baru papan nama dan papan iklan produk yang tidak mengantongi izin dan tidak bayar pajak," paparnya. (vnr)

apa tempat sudah pernah ia jelajahi, seperti Lobam, Pulau Abang dan Pulau Buaya. "Untuk di Kepri, beberapa tempat sudah pernah saya datangi, seperi Lobam, Pulau Abang dan Pulau Buaya, "ucapnya. Karena gemar memancing, sampai-sampai Jhoni

pernah mengikuti beberapa kali perlombaan memancing (Competition Fishing). Walaupun ia belum pernah mendapat juara tapi paling tidak ia mendapat banyak pengalaman dari kegiatan itu. Dikatakan dia, memancing tidak semudah membalikan telapak tangan, butuh

teknik-teknik tertentu, agar bisa mendapatkan ikan yang sesuai dengan keinginan. " Memang diperlukan teknik untuk memancing. Dengan begitu, nanti bisa menangkap ikan sesuai dengan keinginan kita. Butuh ekstra sabar dalam memancing, "pungkasnya. (byu)

Dari Halaman 9

Hilangkan Jenuh jenuh. Karena merupakan olahraga penuh kesabaran. " Saya sejak remaja memang gemar memancing, karena mancing itu bisa hilangkan jenuh, "katanya, Senin (27/5). Kata dia, dalam sebulan, setidaknya ia memancing 2 atau 3 kali. Selama ini, beber-

an penting dalam memajukan pendidikan Batam," kata Udin, kemarin. Selain itu, dalam penerimaan siswa baru nanti, bagi Panitia Penerimaan Siswa Baru untuk melakukan secara transparansi. Daya tampung setiap sekolah, harus secara jujur disampaikan, sehingga tidak terjadi aksi jual beli kursi sekolah. Jangan sampai terulang kembali kejadian-kejadian tahun lalu. Dulu, ada sekolah yang mengumumkan penerimaan siswa hanya 144 orang. Tapi kenyataannya, mereka sudah menerima 300 lebih. Mereka mampu menerima, karena ada kelas dengan meminta tambahan dana kepada siswa. Dengan membludaknya pendaftaran disetiap sekolah negeri, lanjut Udin, menjadi peluang bagi oknum-oknum disekolah meminta dana lebih kepada walimurid agar calon siswa bisa diterima. (mnb)

Dari Halaman 9

BP Kembali umnya kepada pemilik papan reklame. " Kita sudah melayangkan surat peringatan kepada pemilik papan reklame ini. Apabila dalam satu minggu para pemilik papan reklame tidak juga mengurus izin mendirikan dari BP Batam maka kita akan membongkarnya," kata Juli. Mengenai tenggang waktu, Juli mengaku sudah

Kami di sini hanya mengakui LAM. Selain itu, demo yang digelar di Jakarta itu merupakan kepentingan pribadi, karena tidak terima dengan terbitnya SK Walikota Batam," terangnya. Bakri tokoh masyarakat Galang lainnya menambahkan, selama ini sebagian warga yang diundang rapat untuk membahas masalah Pantai Melur, tidak pernah hadir. Tapi setelah SK Walikota Batam diterbitkan baru ribut dan tidak mengakuinya. Padahal, SK Walikota itu merupakan hasil rapat warga yang digelar beberapa kali yang difasilitasi Camat Galang, M Taufik. (mnb/cw71)

Dari Halaman 9

Penerimaan Siswa seleksi dilaksankan 5 Juli mendatang. " Seleksinya akan dimulai sehari setelahnya, yakni 5 Juli dimulai pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB. Kemudian pengumuman kelulusan seleksi pada 8 Juli, baru pendaftaran ulang bagi yang lulus dilakukan pada 12 hingga 13 Juli," kata Andi Agung, kemarin. Ia menjelaskan, PPDB online ini hanya berlaku untuk sekolah yang ada di mainland. Sementara untuk di hinterland masih menggunakan sistem 'offline', kecuali SMA di Kecamatan Belakangpadang. Dalam pendaftaran itu, siswa dapat memilih minimal tiga sekolah pilihan. Sementara kuota penerimaan disetiap sekolah sebanyak 20 persen diperuntukkan untuk siswa di sekitar tempat sekolah itu berada dan bagi siswa tidak mampu. Hal berbeda untuk sekolah unggulan atau eks RSBI. Dimana, lanjut Andi Agung,

pun semakin cepat di mana pada awalnya dihuni oleh sekitar 6.000 jiwa, kini Pulau Batam telah berpenduduk 1,2 juta jiwa dengan latar belakang status pekerjaan yang berbeda terdiri dari para pekerja, pengusaha, pelajar maupun kegiatan lainnya. Pembangunan Pulau Batam kian berkembang sebagai kawasan perdagangan bebas sebagai daerah industri, alih kapal (transhipment), pariwisata, dan perdagangan yang bertaraf internasional. Bahkan kini Pulau Batam menjadi salah satu roda penggerak ekonomi di Indonesia. (r/and)


Hukum & Kriminal

CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

11

Pelansir Tangkapan Wawako Disidangkan Supir Akui Pemilik Menghilang

BATAM (HK) — Pelansir solar bersubsidi yang tertangkap tangan oleh Wakil Walikota Batam, H Rudi, SE,MM di salah satu SPBU di Tembesi beberapa waktu lalu, sudah memasuki babak baru. Supir pelansir solar, Juheri (26) kembali menjalani persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Selasa (28/5). Amir Yunus Liputan Batam Dalam sidang terbuka untuk umum, Jaksa Penuntut Umum (JPU) menghadirkan Kabid ESDM Disperindag Batam, Amiruddin sebagai saksi. Dalam kesaksiannya, Amiruddin menjelaskan bahwa terdakwa Juheri, tertangkap tangan usai melakukan

pengisian solar melebihi dari ketentuan maksimal Rp100 ribu sebagaimana edaran Walikota Batam. Dikatakan Amiruddin, solar tersebut disimpan oleh terdakwa dalam tangki mobil sedan yang sudah dimodivikasi. Dan saat tertangkap

tangan oleh Wawako, terdakwa tidak bisa menunjukkan surat yang memberikan mandat kepadanya dapat melakukan pembelian melebihi ketentuan. "Pelaku tertangkap tangan menyimpan solar melebihi ketentuan di dalam tangki modivikasi," ujar Amiruddin menjawab pertanyaan Majelis Hakim. Sementara itu, terdakwa Juheri saat menjawab pertanyaan Ketua Majelis Hakim Merrywati, membenarkan semua keterangan yang disampaikan oleh saksi. "Benar yang mulia, tidak ada yang berbeda," kata Juheri.Namun demikian, lanjut Juheri ke awak media saat berjalan ke sel tahanan, bahwa saat ini dirinya juga kecewa, kenapa hanya dirinya

yang dijebloskan ke penjara. "Saya tidak tau banyak, saya hanya disuruh membeli solar," ujar tersangka. Menurutnya, sangat disayangkan kenapa polisi tak bisa menemukan pemilik gudang, padahal beberapa keterangan sudah disampaikan ke penyidik polisi. Meski demikian, ia sendiri tidak tau siapa sebenarnya pemilik barang yang dia angkut, karena saat hari naas itu ia hanya disuruh oleh pihak ketiga untuk mengisi BBM solar di tembesi. Setelah itu, mobil rencananya dikembalikan ketangan pihak ketiga. Namun sayang, ungkapnya, di dalam prakteknya ia tertangkap tangan setelah melakukan pengisian. Kasus ini akan kembalikan di sidangkan seminggu mendatang. ***

DARMAWAN/HALUAN KEPRI

TANGKAP PELANSIR — Wakil Walikota Batam, H Rudi, SE,MM menangkap Juheri (26) supir pelansir solar bersubsidi di salah satu SPBU di Tembesi, Batam beberapa waktu lalu.

IRT Ditipu Tetangga Baru, Rp7 Juta Lesap BATAM (HK) — Sri dan Yuni, ibu rumah tangga yang tinggal di perumahan Permata Hijau Batuaji, Batam menjadi korban penipuan yang dilakukan Ifa tetangga barunya, Senin (20/5) lalu. Kedua korban mengalami kerugian Rp7 juta. Diakui Sri, awalnya Ifa datang ke tempatnya untuk mengadaikan barang elektronik sebesar Rp 2,5 juta yang akan dipergunakan un-

tuk biaya operasi suaminya. Merasa kasihan, Sri pun memberikan uang tersebut dengan jaminan barang elektronik dengan jatuh tempo 1 Juni 2013 akan dilunasi. "Tetangga barunya itu (Ifa) tidak saja menjaminkan barang elektronik kepada saya, tapi juga meminjam uang sebesar Rp 4 juta dengan jaminan AC (air conditioner)," ujarnya lagi.

Katanya, selang satu minggu kemudian dengan kejadian itu. Tiba-tiba seorang pria yang namanya Gunawan, yang juga mengaku sebagai anggota Reskrim Polresta Barelang menghubungi Sri. Menurutnya lagi, akan melakukan penyitaan terhadap barang-barang yang digadaikan oleh Ifa itu dengan alasan barang curian. "Tapi selang satu minggu kemudian, Gunawan yang

mengaku polisi bodong itu menghubungi saya mau menyita jaminan yang diberikan Ifa itu, karena merupakan barang curian di toko Clara. Saya langsung sontak saja serta cemas," keluhnya. Tak lama juga, Sri pun langsung menceritakan kepada suaminya. Kemudian suaminya meminta bantuan keluarganya untuk memeriksa apakah benar Gunawan itu anggota kepolisian.

Setelah mendapatkan kabar bahwa Gunawan itu bukan polisi, suaminya mencoba memancing agar polisi bodong itu datang ke rumahnya. "Polisi bodong itu sudah tahu kalau dia mau ditangkap makanya tidak jadi datang ke rumah saya dan Yuni. Padahal janjinya Senin (27/5) malam mau datang dan menyita barang milik Ifa itu. Tapi kami ditunggu-tunggu kedatangan malah tidak

nongol," ungkap Sri. Begitupun dengan tetangganya Ifa setelah mengadaikan barangnya langsung tidak kelihatan lagi dirumahnya. Setelah diselidiki ternyata wanita yang baru dua minggu pindah ke perumahan Permata Hijau itu sudah mengosongkan rumahnya."Ntah kapan dia pindah, yang jelas rumahnya sudah kosong beberapa hari ini," ungkap Sri lagi. Sementara itu, Kasat Res-

krim Polresta Barelang, Kompol Ponco Indrio saat dihubungi Haluan Kepri mengaku tidak ada anggotanya yang bernama Gunawan. Dia menghimbau agar warga lebih waspada jika ada oknum yang mengaku polisi."Tidak ada anggota bernama Gunawan. Waspada jika ada yang mengaku anggota polisi. Minta identitasnya dan surat tugasnya jika mau menyita barang sebagai barang bukti,"himbau Ponco. (Cw71)

Disdik Kepri Gelar Pelatihan Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Teknologi

GUBERNUR Kepri HM Sani, Wagub Kepri HM Soerya Respationo, Sekda Kepri, Suhajar Diantoro dan Kadis Pendidikan Kepri, Yatim Mustafa.

KASI Pendidik dan Tenaga Kependidikan PNFI, Syofyan menyampaikan laporan.

PENYERAHAN penghargaan kepada peserta pelatihan terbaik oleh nara sumber.

TANJUNGPINANG (HK) — Dinas Pendidikan Provinsi Kepri menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Teknologi (PPBAJBT) Se-Provinsi Kepri. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pengembangan SDM Pendidikan, Ir M Yunus MM, di Hotel Bintan Permata Beach Resort Tanjungpinang, Jumat (10/5) . Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) pendidikan, serta pelaksanaan

PENGALUNGAN tanda peserta oleh Kabid Pengembangan SDM Pendidikan, M Yunus.

NARA sumber memberikan pengarahan kepada peserta pelatihan.

program pendidikan wajib belajar 9 tahun. Program tersebut merupakan penjabaran dari rencana strategis pemerintah dalam hal ini kementerian pendidikan dan kebudayaan, yang meliputi perluasan akses, pemerataan dan peningkatan mutu pendidikan, Kegiatan diikuti 160 peserta terdiri dari guru SD/SMP/SMA dan SMK Kabupaten/Kota SeProvinsi Kepri. Pelatihan diselenggarakan selama 10 hari mulai tanggal 10 hingga 19 Me i 2013, Menghadirkan beberapa

nara sumber antara lain, nara sumber dari Pesona Edu Learning dan nara sumber daerah. Dengan materi yang disampaikan antara lain, pengantar multimedia, perencanaan projek, elemen multimedia, produksi video, integrasi pojek, penggunaan multimedia, pengantar (motivasi). Selain itu juga materi sosialisasi penanggulangan HIV/AIDS dan pendidikan karakter, evaluasi, serta materi penunjang dinamika kelompok. Foto dan Narasi: Rusmadi/Dedy

NARA sumber menyampaikan materi kepada peserta pelatihan

NARA sumber dan peserta pelatihan menyanyikan lagu Indonesia Raya. PESERTA pelatihan mengikuti out bond. Editor:Nana Marlina,Layouter: Novrizal

CMYK


Lingga

Rabu, 29 Mei 2013

12

Pulau Benan Akan Dipenuhi Turis

Pemerintah dan Warga Mulai Berbenah LINGGA (HK) — Pada 1 Juni mendatang Pulau Benan akan dipenuhi turis. Sekitar 289 turis domestik dan mancanegara diperkirakan akan meramaikan agenda pariwisata Kabupaten Lingga, Tour de Benan. Nofriadi Putra Liputan Lingga Menurut data panitia, hingga hari ini peserta yang terdaftar sebanyak 289 orang. Turis-turis tersebut datang melalui jasa agen perjalanan diantaranya dari Emka Tour 174 orang, Telaga Indah 90 orang dan dari kelompok Fun Bike Singapura 25 orang. Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Lingga Junaidi Adjam mengatakan, keinginan dan antusiasme turis cukup tinggi, namun kondisi di lapangan berbeda. Jumlah rumah yang akan ditempati para turis serta kapasitas kapal tidak cukup menampung mereka. Namun, pemerintah akan menyiasatinya dengan menggunakan kapal dari Tanjungpinang dan Batam. "Nanti kita ada kapal reguler dari Tanjungpinang dan Batam (Punggur)," terangnya. Sementara, Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan Tour De Benan sekaligus Kepala Bidang Destinasi Wisata Kabupaten Lingga Zalmid-

ri mengatakan, rumah yang ada di Benan cukup banyak. Ia menerangkan turis mancanegara yang datang tahun ini berasal dari Singapura, Malaysia dan Amerika Serikat. "Ada dua keluarga dari Kentucky Amerika Serikat. Lainnya dari Singapura, Malaysia," terangnya. "Turis domestik berasal dari Jakarta, Medan dan Tanjungpinang. Hingga saat ini panitia lokal telah dibentuk untuk kelengkapan dan membantu tamu-tamu yang datang ke sana, termasuk menyiapkan rumah-rumah penduduk," jelasnya. Selama 2 hari satu malam di Benan, peserta akan disediakan fasilitas tempat tinggal, makan dan minum. Biaya yang dikenakan hanya Rp150 ribu per peserta. Wisata Pulau Benan Pulau Benan dipromosikan sebagai pusat pengembangan wisata Kabupaten Lingga karena memiliki banyak obyek wisata laut, seper-

ti diving, snorkeling dan kano. Selain itu, tempat wisata yang dapat dinikmati di Benan diantaranya karang yang indah, rumput laut yang alami, serta gua batu seperti Batu Kelamin, Batu Gajah dan batu yang bertulisan arab lafaz "Allah". Waktu tempuh menuju Benan hanya sekitar 1 jam dari Sri Bintan Pura atau empat puluh menit dari Punggur, Batam menggunakan kapal reguler. Sebagai destinasi wisata unggulan, kata Zalmidri, Benan memiliki keunggulan diantaranya secara geografis berdekatan dengan Batam dan Tanjungpinang sehingga banyak turis dari Singapura dan Malaysia datang ke Benan lewat dua kota tadi. Zalmidri menerangkan, untuk mendukung wisata Pulau Benan, pemerintah mengajak warga Benan untuk membersihkan pantai dan halaman rumah masing-masing melalui kegiatan penyuluhan sadar wisata. Lebih lanjut ia mengatakan, sejak awal 2013 jumlah kunjungan turis ke Benan meningkat. Iven Tour de Benan tahun ini menambah ramai kunjungan turis ke Benan. "Kalau digabungkan, jumlah pengunjung kegiatan ini sampai 1000 orang," ungkapnya. ***

Tiga ABG Curi Kabel LINGGA (HK) — Tiga orang anak baru gede (ABG), warga Kecamatan Singkep, diamankan aparat Kepolisian Sektor Dabo, Sabtu (25/5). Ketiga pelaku ditangkap karena diduga mencuri kabel instalasi di TK Handayani, April lalu. Kepala Kepolisian Sektor Dabo AKP Syafrudin Anwar, Selasa (28/5) mengatakan bahwa ketiga anak tersebut masih di bawah umur dan sudah tidak bersekolah lagi. "Mereka ditangkap di dua tempat yang berbeda," katanya. Menurut data yang dirilis Syafrudin, ketiga tersangka pencurian yang masih di bawah umur tersebut diantaranya AH (17) warga Kelurahan

Dabo ditangkap di kediaman temannya di daerah Lorong Fajar pukul 15.00 WIB, Sabtu (25/5) dan HL (16) ditangkap di jalan Mutiara Kampung Damnah Setajam pukul 16.00 WIB. Sedangkan MA (16) dibekuk di daerah Lorong Fajar di hari yang sama. Syafrudin mengatakan bahwa pihaknya telah menerima laporan berita kehilangan kabel instalasi di TK Handayani dari salah seorang guru, beberapa pekan lalu. Saat itu polres sudah mulai menyelidiki siapa pelakunya hingga ketiga bocah tersebut ditangkap. Terkait penahanan tersangka di bawah umur, Kapolsek Dabo menyatakan akan

tetap melanjutkan perkara ini. "Kita lanjutkan. Cuma memang penanganan anak di bawah umur berbeda dengan tersangka yang sudah dewasa. Kita pakai prosedur yang ada. Mereka bertiga kita tahan di Polsek untuk peroses lanjutnya," ujarnya. Sementara itu, AH salah seorang pelaku yang menjadi otak pencurian, saat dikonfirmasi di balik jeruji Mapolsek Dabo, Senin (28/5) siang, mengatakan bahwa sebelum dijual, kabel curian itu dibakar terlebih dulu dan diambil isinya. Lalu, uang hasil penjualan kabel curian akan mereka gunakan untuk jajan dan membeli rokok. (jfr)

NOFRIADI PUTRA/ HALUAN KEPRI

PELABUHAN RORO —Beberapa warga berjalan-jalan di pelabuhan roro yang berada di Penarik (Batu Kapak) Pulau Lingga, Selasa (28/5). Di sore hari pelabuhan yang masih belum selesai seratus persen ini dimanfaatkan warga sebagai tempat rekreasi.

10 Peserta Lolos Seleksi KPPAID Lanjut ke Uji Kelayakan LINGGA (HK) — Dari 27 peserta yang ikut ujian seleksi pembentukan Komisi Pengawas Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPPAID), sepuluh orang dinyatakan lulus oleh tim seleksi, Rabu (28/5). Selanjutnya, mereka akan mengikuti uji

publik dan kelayakan di Komisi III DPRD Lingga. "Sebanyak 10 orang dinyatakan lulus oleh tim seleksi, sisanya, 17 orang tidak lulus dalam ujian tertulis dan wawancara yang diadakan oleh tim seleksi KPPAID," kata Ali, staf administrasi panitia seleksi KPPAID Lingga.

Setelah dinyatakan lulus, kesepuluh peserta akan melaksanakan tes lanjutan. "Tahapan selanjutnya adalah uji publik serta fit and proper test di Komisi III DPRD Lingga. Di sini nanti peserta akan mengerucut menjadi hanya 5 orang. Karena yang duduk sebagai komisioner KPPAID hanya 5

orang," tandasnya. Al Amin salah satu peserta yang lulus dalam seleksi tahap awal mengaku gembira dengan hasil ini."Iya saya lulus dan mudah-mudahan seleksi berikutnya juga kita lulus. Cuma memang saingan kita berat, namun saya akan tetap berusaha," ujarnya optimis. (jfr)

Tak Dapat BBM, Kapal Reguler Tak Berlayar LINGGA (HK) — Akibat tidak mendapatkan BBM, kapal reguler dari Tanjungpinang keTanjung Buton tidak berlayar, Senin (27/5) kemarin. Dikhawatirkan lusa atau Rabu (30/5) kapal tak berlayar lagi. Tidak masuknya kapal reguler ke

Tanjung Buton (Daik) dikarenakan kapal reguler tidak mendapatkan BBM dari APMS di Tanjungpinang. "Semalam memang tidak masuk. Kita langsung koordinasi dengan pihak kapal. Katanya kapal mereka tidak dapat BBM jenis solar," ungkap

KAPAL reguler dari Tanjungpinang tidak bisa masuk ke Tanjung Buton (Daik), Senin (28/5) karena tidak mendapatkan BBM dari APMS di Tanjungpinang. Tampak Pelabuhan Sri Bintan Pura, Tanjungpinang.

Kepala Bidang Pehubungan Udara dan Laut Kabupaten Lingga Mawardi. Mawardi tidak mengetahui pasti alasan kapal reguler tersebut tidak mendapatkan minyak. Namun hari ini, Selasa (28/5), kapal sudah beroperasi kembali. Namun ia khawatir lusa atau dua hari ke depan, kapal tidak masuk lagi ke Daik. "Itu kata pihak pemilik kapal. Karena mereka belum dapat minyak. Namun, Super Jet yang ke Dabo (Jagoh) tetap beroperasi," ungkapnya. Menurutnya, tidak beroperasinya kapal reguler berdampak pada perekonomian di Daik. Meskipun masalah BBM ini hanya terjadi di Tanjungpinang. Semestinya, kata Mawardi, persoalan ini ditangani oleh pemerintah provinsi. Sebab, kapal reguler tujuan Daik, seperti Lingga Permai ataupun Arena, mengambil minyak di Pelabuhan Apung di tengah laut. (put)

TIGA anak baru gede (ABG), warga Kecamatan Singkep, diamankan aparat Kepolisian Sektor Dabo, Sabtu (25/5). Ketiganya mencuri kabel instalasi di TK Handayani, April lalu.

Pasang Sie Jie via SMS LINGGA (HK) — Judi Sie Jie makin marak di Daik. Pemasangannya pun semakin mudah. Cukup dikirim lewat pesan singkat atau SMS. Cara ini juga digunakan untuk mengelabui petugas. Selain Kota Daik, permainan haram asal negara Singapura ini juga telah merambah ke pulau-pulau sekitarnya. Sistem pemasangannya pun semakin mudah hanya mengandalkan kepercayaan dan tanpa perlu menyerahkan uang sebelumnya seperti dulu. "Pasangnya melalui pesan singkat, uang bisa belakangan yang penting saling percaya," kata salah seorang warga yang enggan namanya disebutkan, Senin (28/5) kemarin. Sementara jadwal pasang nomor ditentukan pada hari Rabu, Sabtu dan Ming-

gu. Setiap nomor yang keluar akan dikirim via SMS ke agen-agen. Lalu agen akan meneruskannya ke pemasang juga lewat SMS. Dia menuturkan, Sie Jie ini sempat berhenti sebentar ketika media gencar memberitakan permainan haram ini. Namun satu bulan terakhir pemasangan Sie Jie marak kembali. Di kedai kopi, tempat permainan bilyar hingga perkantoran pemerintah, orang ramai membicarakan nomor keberuntungan yang akan dipasang.

Sementara itu, Ketua LSM Cinta Anak Negeri (CAN) Kabupaten Lingga M Nazar meminta pihak kepolisian menertibkan dan menangkap para penjual Sie Jie di Lingga. Jika tidak, ia mengancam CAN akan turun tangan menertibkannya. "Judi Sie Jie telah merusak moral anak bangsa, jika tidak ada tanggapan dari penegak hukum d Lingga kami dari LSM yang akan menertibkan para penjual judi togel tersebut. Sudah jelas ada peraturan dan sanksi pidananya," tegasnya. Informasi dari sumber di Kota Daik, bandar Sie Jie di Kota Daik saat ini adalah BP, seorang pria keturunan Tionghoa. BP yang mengendalikan agenagen Si Jie di Daik dan pulau-pulau sekitarnya. (jfr) Editor: Lili, Layouter:Syahrial Anwar


Natuna

Rabu, 29 Mei 2013

13

Bukan Kepentingan Sekelompok Orang Soal Pemekaran Kabupaten RANAI (HK) — Wacana Kecamatan Subi, Midai dan Serasan (SMS) menjadi Kabupaten Kepulauan Natuna Selatan, serta Pulau Tiga, Sedanau, Kelarik dan Pulau Laut menjadi Kabupaten Natuna Barat, jangan dianggap sebagai kepentingan segelintir kelompok orang. Fathurahman Liputan Natuna Demikian dikatakan Bahtiar, tokoh masyarakat SMS yang berdomisili di Tanjung Pinang, menanggapi tanggapan berbagai pihak yang menilai rencana pembentukan dua kabupaten baru tersebut merupakan kepentingan sekelompok orang. Menurut dia, seharusnya masyarakat berpikir bahwa dengan adanya pemekaran, akan berdampak untuk percepatan pembangunan, yang akan dirasakan generasi yang akan datang. "Berpikirlah positif, kenapa saya harus mendukukung pemekaran ini. Karena yang akan merasakan bukannya kita sekarang, tetapi anak cucu kita kelak yang akan menikmati hasilnya," ujar Bahtiar. "Sah-sah saja bila ada yang berpikir bahwa ini kepentingan politik sekelompok

orang. Tapi lihatlah Anambas, yang berjuang tidak juga harus menjabat. Karena niatnya apa, semata-mata untuk kemajuan dan kepentingan masyarakat, toh tidak ada masalah," sambungnya. Bahtiar berharap, dengan adanya pemekaran, bisa memperpendek rentan kendali, antara birokrasi dan masyarakat, yang selama ini menjadi kendala. Dengan demikian, harapan pelayanan yang cepat, pembangunan untuk mensejahterakan masyarakat bisa terfokus. "Kelak siapapun pemimpinnya, yang terpenting harus berkomitmen untuk bisa meningkatkan kesejahteraan, mempercepat pembangunan, dan dekat dengan masyarakat. Karena maju lambatnya daerah tergantung pemimpinnya. Kalau tidak komit akhirnya yang dirugikan masyarakat," pungkas Bahtiar. ***

DOK

TINJAU RTLH — Bupati Natuna, Ilyas Sabli meninjau pembangunan rumah tidak layak huni milik warga. Tampak Ilyas didampingi tokoh masyarakat setempat tengah melihat dari dekat pembangunan RTLH.

Pelatihan Dewan Hakim Tahun 2013 Digelar

KEPALA Bagian Kesra, Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna, Hussyaini menyampaikan laporan pada Pelatihan Dewan Hakim tahun 2013, Selasa (28/5).

Pemerintah Sosialisasi Karpeg RANAI (HK) — Pemerintah Kabupaten Natuna menyelenggarakan sosialisasi Kartu Pegawai (Karpeg) yang baru untuk diketahui seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS). Demikian dikatakan Asisten II Pemerintah Kabupaten Natuna, Izwar Asfawi di ruang rapat Kantor Bupati Natuna, Selasa (28/5). Izwar mengatakan, berhubung kartu pegawai ini baru diganti maka pemerintah Kabupaten Natuna memandang perlu untuk memberiathukan kepada seluruh pegawai yang ada di bawah naungan Pemerintah Kabupaten Natuna. Karpeg tersebut mulai mengalami perubahan sejak 2013 ini, dari kartu biasa dengan memakai kertas biasa menjadi Kertu Pegawai Elektronik (KPE),. Jadi begini, kartu pegawai ini semulanya biasa-

biasa saja berupa kertas gitu, jadi sekarang sudah berubah menjadi kartu elektronik, nah dengan perubahan ini maka ada hal-hal baru yang terdapat di sana, baik keuntungan dan kelebihannya, inilah yang perlu diketahui para paegawai," katanya. Ada beberapa keuntungan bagi para pegawai mempergunakan kartu ini, diantaranya adalah Karpeg yang baru ini bisa berfungsi sebagai ATM. Namun untuk di Kabupaten Natuna sendiri terdapat persoalan yang dapat menjadi kendala bagi penerapan KPE tersebut, khususnya bagi pegawai yang berada di wailayahwilayah pedalaman. Sebab mereka tidak dapat mengkases jasa perbankan dengan cepat. "Tapi ada hal yang memerlukan pertimbangan un-

tuk kita di Natuna, tepatnya untuk pegawai kita yang ada di pulau, biasanya kita memberikan mereka gajinya dengan cara uang di bawa ke Pulau lalu mereka kita kasi cash sebab di tempat mereka belum ada bank," katanya. Akan tetapi, terkait persoalan ini, Pemerintah Kabupaten Natuna telah melakukan koordinasi dengan Bank Kepri Riau untuk bersama-sama mendapatkan pola dan teknis pemberian gaji terhadap para pegawai yang ada di pulau. "Saya belum mengerti bagaimana pola dan teknisnya yang tepat, tapi yang jelas kita sudah bekerjasama dengan Bank Kepri Riau untuk menyelenggarakan program ini, sebab Perubahan Kerpeg ini merupakan program nasional yang wajib kita lakukan di daerah," pungkasnya. (cw61)

RANAI (HK) — Bagian Kesejahteraan Rakyat (KESRA) Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna menggelar pelatihan dewan hakim di lingkungan Pemerintah Kabupaten Natuna tahun 2013 di Penginapan Veliona, Ranai selama empat hari sejak tanggal 27 Mei-30 Mei 2013. Acara dibuka Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemkab Natuna, Drs. Izwar Asfawi disambut hangat 62 peserta pelatihan. Kabag KESRA Pemkab Natuna, Hussyaini dalam sambutannya mengatakan, pelatihan dewan hakim me-

rupakan kegiatan pelatihan yang harus dilaksanakan guna pembinaan bagi dewan hakim. Dimana dewan hakim Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) merupakan ujung tombak bagi kualitas dan mutu qori dan qoriah yang tampil di ajang perlombaan tingkat kabupaten maupun provinsi. "Dewan hakim STQ MTQ perlu menggali dan mempelajari tatacara penilaian maupun teknik dan hukum bacaan, maupun suara, tulisan bacaan yang terdapat dalam cabang dan golongan

perlombaan. Maka dari itu, dewan hakim layak untuk menguasai semua itu," papar Hussyaini. Pengembangan penilaian akan selalu berubah sesuai dengan tuntutan kemajuan dan pengembangan tilawatil Qur'an yang dilakukan oleh LPTQ Kabupaten, Provinsi dan Pusat. Untuk itu tidak saja dari pelatihan ini, dewan hakim harus mampu mengimplementasikan perkembangan yang terjadi dari berbagai informasi. Sehingga penilaian yang diberikan tidak berdampak kontrofersi dan hasil penilaian dapat

diterima secara objektif, dimengerti dengan mudah dan dapat diterima. " kegiatan ini bukan semata-mata kegiatan seremonial, akan tetapi dampak dari pelatihan ini harus mampu di kembangkan oleh peserta pelatihan saat menjadi dewan hakim," Jelas Hussyaini. Disamping itu lanjut Hussyaini, dari 62 peserta yang ikut pelatihan, 4 peserta dari luar kecamatan Bunguran Timur. Sedangkan peserta berasal dari pengurus dan petugas masjid, pengurus PHBI, LPTQ dan organisasi keagamaan lainnya. (leh)

Natuna Urutan Kelima Lomba Parade Tari RANAI (HK) — Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna mengaku akan berusaha lebih keras lagi pada lomba parade tari tingkat provinsi tahun depan. Prestasi ke lima tingkat Provinsi yang diraih Kabupaten Natuna pada ajang lomba parade tari yang digelar tanggal 14 Mei sampai 18 Mei 2013 di Tanjung Pinang tersebut merupakan hasil kerja keras dan latihan selama ini. Kepala Dinas Pariwisata Natuna, Syamsuhilal melalui Plt Kasi Dokumentasi

Kepariwisataan dan Bidang Seni Pertunjukan, Isnaeni mengatakan, meskipun Natuna mendapat juara sebagai penyaji terbaik urutan ke lima, hasil tersebut adalah langkah awal untuk menjadikan Natuna lebih giat lagi. Memang prestasi Natuna di tingkat provinsi pada lomba parade tari tahun 2013 ini bisa dikatakan anjlok, tetapi itulah sesungguhnya kemampuan Natuna. "Memang dulu sekitar tahun 2011, kita adalah

yang terbaik pertama di tingkat Provinsi, dan sekarang kita di urutan ke lima," ujarnya saat ditemui di kantornya, Senin (27/5). Menurut Isnaeni, pada lomba parade tari tingkat Provinsi yang digelar pertengahan bulan Mei lalu, setiap Kabupaten menampilkan dua peserta tari dari dua sanggar yang lolos seleksi tingkat Kabupaten. Untuk kabupaten Natuna menampilkan dua sanggar seni. Dimana Sanggar Seni

Dendang Serantau dari Kecamatan Midai berhasil merebut prestasi ke lima di kategori penyaji terbaik. Isnaeni berjanji, pihaknya akan terus berjuang keras, dan meningkatkan pembinaan pada sanggar seni agar, tahun depan, Natuna mendapat pretasi lebih baik lag. "Terkait prestasi ini, kita masih banyak harus belajar, perlu persiapan yang matang dan suport dari pemerintah Kabupaten," Kata Isnaeni. (leh)

DOK

PANTAI Sisik yang terdapat di Serasan menurut kebanyakan pengunjung dari luar daerah merupakan pantai terindah dengan pasir putih. Pantai ini merupakan salah satu objek yang menarik dikunjungi di wilayah Natuna. Editor: Niko, Layouter: Ricoh Polda Nababan


CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

14

HT: Hanura Harus Menang Temu Kader dan Caleg Hanura BATAM (HK) — Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Hati Nurani (Hanura) dan juga Ketua Umum Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesudibjo (HT) mengingatkan bahwa untuk melakukan perubahan di negeri ini, partai Hanura harus menang, bukan hanya masalah masuk tiga besar.

Memiliki Visi Misi

Amir Yunus Liputan Batam "Kita tidak target nomor berapa, tapi Hanura harus menang," demikian disampaikan oleh Hary Tanoesudibjo dalam sambutannya di acara temua kader dan Caleg Hanura, Senin (27/5) di Aula Utama Haris Hotel, Batam Centre. Dan untuk menjadi pemenang, lanjut pria yang akrab disapa HT ini, tentu bukan persoalan gampang. Karena selain pertarungan gagasan dan kerja keras, partai Hanura harus membuat program-program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. "Kita harus turun langsung

ke masyarakat, bukan hanya tataran wacana," ungkapnya. Hal lain yang tak kala pentig, adalah memelihara kepercayaan masyarakat yang notabenenya adalah pemilih. Karenanya, Calon Legislatif (Caleg) Hanura harus benar-benar merebut hati rakyat dengan kegiatan yang kongkrit. Ketua DPD Partai Hanura Kepri, Amir Hakim Siregar mengatakan bahwa kehadiran HT bukan sekedar temu kader biasa, tetapi kehadirannya telah menjadi motivasi yang luar biasa kepada kader dan Caleg Hanura. "Dia (HT, red) telah mem-

DARMAWAN/HALUAN KEPRI

FOTO BERSAMA — Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan juga Ketua Umum Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesudibjo (tengah), Ketua DPD Partai Hanura Kepri dan juga Ketua Dewan Pertimbangan DPW Perindo Kepri, dr Amir Hakim Siregar (kiri), Ketua DPW Perindo Kepri, Andi Kusuma, SH (kanan) foto bersama di sela-sela acara pelantikan pengurus Perindo Kepri di Batam, Senin (27/5). berikan kami motivasi yang sangat besar," ungkap Amir Hakim.Selaku pimpinan Partai, lanjutnya, ia akan menjaga agar Caleg yang ada di Hanura benar-benar menjaga apa yang menjadi amanat

Timsel Umum 10 Nama Calon KPU Batam BATAM (HK) — Setelah melalui rangkaian tes, Tim seleksi (Timsel) KPU Batam akhirnya mengumumkan 10 nama calon anggota Komisioner KPU, Senin (27/5). Kesepuluh nama itu adalah, Achmad Yani, Agus Setiawan, H Ngalimen, Jernih Millyati, Marnia Rani, Mangihut Rajagukguk, Muhammad Syahdan, Mulkan Siregar, Ronni dan Yudi Kornelis. Sekretaris Timsel calon komisioner KPU Batam, Bambang Satriawan mengatakan bahwa dengan ditetapkannya 10 nama calon

tersebut, maka tugas mereka telah sele- 10 Nama Caalon KPU Batam sai."Kami hanya me- 1. Achmad Yani. ngantarkan pada 10 2. Agus Setiawan. nama," ungkap Bambang ke Haluan Ke- 3. H Ngaliman 4. Jernih Millyati. pri, Selasa (28/5). Selanjutnya, kata 5. Marnia Rani. Bambang, hasil ter- 6. Mangihut Rajagukguk. sebut akan disampai- 7. Muhammad Syahdan. kan kepada KPU Pro8. Mulkan Siregar. vinsi Kepri untuk melakukan tahapan se- 9. Ronni lanjutnya. Sehingga 10. Yudi Kornelis. apapun hasilnya dan siapapun nantinya yang nama dan juga dokumen 10 terpilih kelak, sudah bukan orang ini akan kami serahkan ke KPU Provinsi," kata kewenangan dia lagi. "Hari ini juga, nama- Bambang. (ays)

HT. Sehingga target-target ke depan partai binaan Wiranto ini bisa terwujud. Selain dalam rangka melantik pengurus Persatuan Indonesia (Perindo), Kunjungan Hary Tanoesudibjo ke Batam

juga di isi dengan agenda memberikan kuliah umum ke mahasiswa Universitas International Batam (UIB), pertemuan dengan pengusaha dan juga temu kader dan Caleg Partai Hati Nurani se Kepri. ***

MENJELANG pemilihan umum legislatif 2014, para calon legislatif (caleg) kian gencar melakukan promosi. Baik melalui media cetak maupun media elektronik. Langkah ini dilakukan, agar namanya bisa berada di hati rakyat. Sehingga nantinya mereka terpilih sebagai wakil rakyat dalam pemilu mendatang. Iklim kompetisi para caleg dalam pemilu nanti, akan semakin memanas, apabila Mahkamah Konstitusi tidak lagi mengubah keputusan sistem penentuan calon legislatif berdasarkan suara terbanyak. Namun yang paling menentukan seorang caleg pantas masuk sebagai wakil rakyat di dewan tergantung dari suara rakyat. Rakyat kini sudah semakin pintar dan tidak dapat dibohongi lagi, tidak dapat dirayu dengan janjijanji palsu. Salah satu caleg dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk DPRD Kota Batam yang patut didukung adalah Purwantoro, SSos. Daerah pemilihannya meliputi, Sei Beduk, Nongsa, dan Bulang-Galang dengan nomor urut 1. Caleg yang telah banyak mengenyam pendidikan tinggi ini memiliki visi, misi, dan tujuan yang jelas. Ingin membangun Kota Batam menjadi lebih baik lagi, dengan cara memperbaiki layanan pendidikan, layanan kesehatan, dan memperluas lapangan pekerjaan. Pengalaman berorganisasi yang digelutinya sewaktu di bangku kuliah, menjadi bekal utama untuk mewujudkan citacitanya. (lim) Purwantoro

300 Anggota Linmas Dilatih Amankan Pemilu 2014 BINTAN (HK) — Dalam rangka menghadapi persiapan pemilu legislatif (pileg) dan pemilu Presiden (pilpres) 2014, sebanyak 300 anngota perlindungan masyarakat (linmas) mengikuti pelati-

Ansar Ahmad

han, untuk mengamankan pesta demokrasi mendatang. Pelatihan dan pembinaan anggota linmas ini dilaksanakan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bintan. Kegiatan ini dimulai pada Senin (27/5) sampai Kamis (30/5) di hotel Bintan Agro Beach Resort, km 36 Kecamatan Gunung Kijang Bintan. Bupati Bintan, Ansar Ahmad membuka pelatihan ini mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) melalui pelatihan linmas yang nantinya akan diberdayakan dan disebarkan disetiap kecamatan, kelurahan/ desa dan ke setiap TPS yang bertugas sebagai tenaga bantuan keamanan. Disamping itu juga, personel linmas diharapkan mampu membantu masyarakat dalam penanganan bencana, menjaga ketertiban umum,

ketentraman masyarakat dan kegiatan sosial lainnya. "Saya berharap anggota linmas tidak terpengaruh berbagai isu yang berkembang dimasyarakat, yang dapat mengganggu ketentraman dan ketertiban masyarakat dan pelaksanaan pemilu mendatang," imbuh Ansar. Lebih lanjut Ansar mengungkapkan, khusus untuk Kabupaten Bintan, dibutuhkan sekurang-kurangnya 610 orang tenaga linmas berdasarkan jumlah TPS sebanyak 305, terbagi dalam tiga daerah pemilihan (dapil). Dapil satu meliputi wilayah Kecamatan Bintan Utara dan wilayah Seri Kuala Lobam dengan perwakilan sebanyak 7 orang anggota legislatif (DPRD). Dapil dua meliputi wilayah Kecamatan Teluk Sebong, Teluk Bintan, Toapaya dan Gunung Kijang dengan perwakilan sebanyak 8 orang anggota legislatif. Sedangkan dapil tiga meliputi Kecamatan Bintan Timur, Mantang, Bintan Pesisir dan Tambelan dengan perwak-

ilannya sebanyak 10 orang. "Potensi terjadinya konflik menjelang pelaksanaan dan setelah pemilu sangatlan besar, oleh karena itu saya mengimbau dan mengajak semua untuk bekerja lebih giat lagi, sehingga kita dapat meminimalkan segala bentuk ancaman dan hambatan terhadap pelaksanaan pemilu mendatang," kata Ansar. Pada kesempatan itu, Kepala Satpol PP Bintan Ahmad Izhar dalam laporannya menyebutkan pelatihan linmas bertujuan untuk mempersiapkan tenaga dan personel di tiap Kecamatan se-Kabupaten Bintan serta menyukseskan pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilu Presiden tahun 2014 mendatang di Kabupaten Bintan. Adapun narasumber pelatihan linmas berasal dari Dirjen Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri, Polres Bintan, KPU Bintan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Badan Kesbangpol dan Satpol PP Bintan. (eza)

Editor:Syahdan,Layouter: Dieky

CMYK


Pendidikan

Rabu, 29 Mei 2013

15

Rahasia Tanaman Melindungi Bayinya POHON Meranti (Shorea macrophylla) membuat biji-biji untuk meneruskan keturunannya. Biji-biji itu bisa dibilang adalah bayi-bayi dari ibu pohon Meranti. Sebagai pohon tertinggi di hutan tropis Asia Tenggara, tinggi pohon Meranti bisa mencapai 60 meter. Wah, terbayang k an, betapa tingginya jarak yang

harus ditempuh biji Meranti untuk tumbuh di tanah. Hmm, untungnya, pohon Meranti menghasilkan biji bersayap, mirip baling-baling helikopter. Dengan sayap itu, biji Meranti bisa mendarat dengan selamat di tanah, tanpa pecah. Kecambah adalah bayi tanaman. Batang dan daun kecambah tanaman masih sa-

ngat rentan. Warna batangnya masih putih. Daunnya masih hijau muda.Warna batang dan daun kecambah menunjukkan sel-sel tumbuhan baru itu masih muda. Warna daunnya hijau pucat karena klorofil (zat hijau daun) belum sempurna. Olala, klorofil yang muda ini hanya bisa menyerap sinar matahari

yang redup. Oleh karena itu, tidak jarang biji tumbuhan jatuh tidak jauh dari naungan kanopi (tajuk) pohon induknya. Pernahkah kamu melihat pucuk pakis (Pteridophyta) yang masih muda? Ya, pucuk pakis muda tampak melengkung seperti konde. Kenapa, ya? Ssst, pucuk pakis yang

masih muda sengaja melengkung untuk menghindari sinar matahari yang terlalu keras. Soalnya, pucuk itu masih berupa daun-daun yang muda. Klorofil daun muda belum sempurna dan tidak tahan sinar matahari yang keras. Ajaib, ya, cara tanaman melindung bayibayinya! (education)

Implementasi Kurikulum Baru Sebaiknya Diberlakukan Tahun 2014 BINTAN (HK) — Anggota Komisi X DPR RI, Herlini Amran, menyatakan secara tegas bahwa kurikulum baru hanya layak diimplementasikan mulai Juli 2014 mendatang. Menurutnya, bukti ketidaksiapan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdibud) mengimplementasikan Kurikulum Baru sudah tampak mulai dari aspek penganggaran, penentuan sekolah sasaran, pengadaan buku serta pelatihan gurunya. Karena itu, Herlini menilai

kelahiran Kurikulum Baru akan “prematur” bila tetap dilaksanakan tahun sekarang. Anggota Legislatif Dapil Kepri ini juga mensinyalir pemaksaan implementasi Kurikulum Baru akan semakin memperlebar jurang perbedaan antara sekolah bekas RSBI dengan sekolah-se-

kolah biasa lainnya di tanah air. “Sekarang semakin terang benderang, Kemdikbud hanya mampu mengimplementasi Kurikulum Baru di sekolah-sekolah bekas RSBI. Ambisi Pak Mendikbud ini nyatanya melanggengkan eksklusivisme sekolahsekolah tersebut setidaknya selama satu tahun kedepan. Sementara kualitas sekolah-sekolah di pesisir, perbatasan, atau pedalaman semakin terpinggirkan”, sesal Herlini melalui press rilis yang dikirim kepada Haluan Kepri, Selasa (28/5). Pasca kisruh UN dan terungkapnya fakta tambal sulam pengembangan kurikulum, Herlini meminta pihak Kemdikbud mau legowo mengimplementasikan

Kurikulum Baru mulai Juli 2014. Satu tahun kedepan, Kemdibud sebaiknya mengoptimalkan penggunaan anggaran sekira Rp829 miliar untuk peningkatan kapasitas para guru, seperti untuk pelatihan dan atau beasiswa bagi Herlini para guru. Hal ini harus dipersiapkan secara maksimal karena para guru itulah yang akan menjadi ujung tombak implementasi Kurikulum Baru. Disamping itu, Kemdibud juga perlu menyelesaikan konten Kurikulum Baru beserta dokumennya secara lengkap, utuh dan sistematis. Konten buku pelajaran perlu dikaji oleh

BSNP dan Puskurbuk sebelum masuk proses pencetakan. Dan yang terpenting, Kemdikbud harus bekerja lebih serius lagi merealisasikan Standar Pelayanan Minimum (SPM) di setiap satuan pendidikan secara merata di seluruh Indonesia demi terpenuhinya 8 Standar Nasional Pendidikan. “Andaikan lebih sabar dan lebih matang mempersiapkan Kurikulum Baru selama satu tahun kedepan, saya yakin masyarakat pendidikan Indonesia akan memberikan dukungan penuh kepada Pak Mendikbud dan jajaran”, ujar Herlini. (r/rof)

Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 4 Batam Diwarnai Berbagai Hiburan

Vadilifa SAg

BATAM (HK) — Pelepasan siswa kelas IX SMP Negeri 4 Batam berlangsung semarak diwarnai berbagai hiburan menampilkan hasil kalaborasi para siswa, Selasa (28/ 5). Acara yang berlangsung di

gedung pertemuan Politeknik Batam, Batam Centre itu dihadiri ribuan tamu undangan, seperti kepala sekolah, pengawas, camat, lurah, komite sekolah dan orangtua murid. Kepala Sekolah SMPN 4 Batam, Vadilifa SAg usai acara mengatakan tahun ini siswa lebih banyak dibanding tahun lalu, yakni 248 siswa dari 7 kelas. Dirasakan Vadilifa, input dan output siswa tahun ini lebih bagus, dan memiliki disiplin yang kuat. Malah Vadilifa tidak merasa khawatir akan hasil ujian nasional (UN) yang akan diumumkan pada Sabtu depan itu, ia yakin siswanya akan lulus 100 persen dan memperoleh nilai terbaik.

“Tahun lalu kita masuk 10 besar perolehan nilai terbaik. Mudah mudah UN tahun ini akan lebih meningkat,” ujar Vadilifa. Ia cukup optimis, hal tersebut bisa diraih karena pola pemantapan dilakukan di sekolahnya cukup bagus dengan membuat kelompok belajar dan dibuat kelas bengkel bagi siswa yang lemah. “Kita berharap nilai UN siswa lebih baik dari tahun kemarin, biar semua siswa bisa diterima di sekolah favorit,” harapnya. Pada kesempatan ini Vadilifa juga menyampaikan pesan agar setelah lulus nanti semua siswa bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. “Kita berpesan pilihlah sekolah yang sekiranya bisa sejalan dengan cita-cita para siswa, kami selaku guru

ROBY KURNIAWAN/JURNALIS SEKOLAH

Renungan Guru

Guru Bisa Mendongeng Itu Hebat! ETELAH bertemu Pak Azhar, Mesa Rahmi berpendapat bahwa guru yang hebat adalah guru yang mau dan bisa mendongeng. Pasalnya, melalui dongeng, guru atau orangtua bisa menyampaikan suatu pengajaran kepada anak-anak secara menyenangkan sekaligus membuat anak-anak merasa terhibur. Pak Azhar punya stok cerita dongeng yang sangat banyak. Menariknya, anak-anak selalu tertarik bahkan sejak Pak Azhar baru mau memulai ceritanya. Anak-anak yang berlari-larian bisa seketika berkumpul dan duduk untuk mendengarkan dongeng yang dibawakannya. Sebagai pengajar muda di SDN Belang-Belang, Bacan, Halmahera Selatan, Mesa pun belajar. Mesa sadar tak semua orang memiliki bakat mendongeng, namun semua guru dan orangtua bisa belajar mendongeng seperti Pak Azhar. Tak ada yang lebih membahagiakan selain mengetahui bahwa anakanak belajar tentang nilai-nilai positif dalam kehidupan. Bagaimana dengan anda, bisakah mendongeng dihadapan anak didik anda? ***

s

PELEPASAN SISWA — SMPN 4 Batam mengadakan Pelepasan siswa Kelas IX di gedung Politeknik Batam, Batam Centre, Selasa (28/5). Acara ini diwarnai berbagai hiburan menampilkan hasil kalaborasi para siswa. tentu akan terus mendoakan yang terbaik untuk para siswa semua. Kita berharap siswa tidak hanya lulus saja,

melainkan harus dengan prestasi yang baik supaya bisa masuk ke sekolah yang diidamkan,” katanya. (men)

Unrika Wakili Kepri Debat Bahasa Inggris Kopertis X BATAM (HK) — Sebanyak dua mahasiswa dari Universitas Riau Kepulauan (Unrika), yakni Ayu Setia Ningsih dan Farahdila Fajar Darwati mewakili Provinsi Kepri

Dahrul AmanHarahap

pada ajang National University English Debating Championship (NUEDC) 2013 tingkat Kopertis Wilayah X. Ajang ini merupakan kerja sama Dikti bersama Kopertis Wilayah X yang diselenggarakan di Hotel Pangeran Pekanbaru, dari Minggu (26/5) hingga Senin (27/5). Menurut Wakil Rector Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unrika, Dahrul Aman Harahap MM bahwa Unrika mendapat kesempatan untuk mengikuti ‘National University English Debating Championship (NUEDC) 2013 yang merupakan pesertanya mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi swasta dan negeri di lingkungan Kopertis Wilayah X, Sumatera Barat, RIAU, Jambi, dan Kepulauan MM Riau. Acara ini diikuti sebanyak 32 team

dari 32 perguruan tinggi. Sementara team dari Unrika, kata Dahrul, yakni Setia Ningsih dan Farahdila Fajar Darwati. Keduanya merupakan mahasiswa dari prodi Bahasa Inggris (FKIP Unrika) yang bertanding memperebutkan Tropi ‘debaters’ dari tingkat regional yang nantinya akan mengukuti kegiatan yang sama tingkat Nasional. Dan Unrika kata Dahrul, setiap tahun mengikuti kegiatan ini untuk tingkat kopertis X dimana kegiatan ini sudah diikuti yang ke empat kalinya. Team dari Unrika ini didampingi dosen pendamping, Fithri Yenti Hasibuan MPd menyampaikan bahwa Unrika telah mempersiapkan para debater dengan sebaik mungkin dengan tahapan seleksi awal dilakukan tingkat universitas. Untuk sesi pertama pada Sabtu (26/5) dilombakan hanya tiga ronde, yakni team dari Unrika mendapat kesempatan berjumpa dengan team dari UMRAH, STKIP PGRI, dan UNP. Sedangkan pada

ronde ke 2, team Unrika bertemu dengan STKES Prima Nusantara, UMSB, dan STKIP Jambi. Dan pada ron-

de ketiga, team Unrika bertemu dengan STKIP YDB, UMRAH, dan team swing. (jurnalis kampus Unrika)

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081277177598. Editor: Arment, Layout: Mulia Aditya


CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

16

Ahmad Dahlan Ajak Warga Budayakan Goro BATAM (HK) — Walikota Batam, Ahmad Dahlan mengajak warga Batam untuk melakukan kegiatan gotong royong setiap minggu. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan. Hal tersebut disampaikan Ahmad Dahlan, dalam sambutannya saat melakukan gotong royong di Kecamatan Batam Kota, Minggu (24/5). Acara rutin yang dilaksanakan

setiap akhir pekan ini juga dihadiri oleh Wakil Walikota Batam, Rudi bersama pimpinan SKPD di lingkungan Pemko Batam. Acara diawali dengan senam sehat bersama, gotong royong dan penanaman pohon serta hiburan dengan nuansa kebersamaan . Ahmad Dahlan mengajak masyarakat di Kecamatan Batam Kota untuk terus menggiatkan kegiatan gotong royong untuk kebersihan lingkungan. Wako

berharap masyarakat Batam untuk peduli terhadap lingkungan di sela-sela kesibukan berkerja di Batam. "Jadikan Batam kampung halaman pertama Anda. Bila kita telah mencintai Batam maka kita akan merasa memiliki Batam. Mari kita jaga Batam yang bersih dan hijau," himbau Dahlan. Foto : Dermawan Narasi : Dermawan WALIKOTA dan sejumlah undangan.

WAKIL Walikota Batam Rudi berbaur bersama masyarakat pada acara Gotong Royong masal di Kecamatan Batam Kota.

RUDI SE menanam pohon daat Gotong Royong bersama masyarakat Batam Kota.

WALIKOTA Batam Ahmad Dahlan Menenam Pohon pada Acara Gotong Royong bersama di Kecamatan Batam Kota.

AHMAD Dahlan memberikan sambutan pada acara Goro massal di Kecamatan Batam Kota.

MASYARAKAT Batam Kota antusias bersalaman dengan Bapak Walikota Batam Drs. Ahmad Dahlan.

MASYARAKAT Batam Kota berjoget poco - poco bersama Walikota Batam pada acara Goro masal dan penanaman pohon di Kecamatan Batam Kota.

Museum SSBA Gelar Lomba Lukis TANJUNGPINANG (HK) — Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah (SSBA) Tanjungpinang menggelar lomba melukis dan Duta Museum tahun 2013. Friska Rahayu, dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) terpilih terpilih sebagai Duta Museum Kota Tanjungpinang tahun 2013. Acara ini digelar Dinas Pariwisata dan Ekomoni Kreatif, Kamis (23/5). Pengumuman hasil lomba dihadiri Walikota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah SH, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Tanjungpinang, Drs Efiar M Amin, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), staf ahli, camat, lurah dan kepala sekolah di lingkungan Kota Tanjungpinang. Dalam sambutannya, Lis Darmansyah mengatakan, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan animo masyarakat baik dari Tanjungpinang maupun luar berkunjung ke museum. "Museum merupakan wadah pelestarian peninggalan sejarah budaya masa lalu. Masyarakat penting memahami, mengembangkan sejarah, ilmu pengetahuan dan kebudayaan dalam arti luas. Artinya, tidak hanya melestarikan fisik benda-benda warisan budaya, tetapi harus melestarikan makna yang terkandung di dalam benda-benda sejarah dalam sistem nilai dan norma," kata Lis. Oleh sebab itu, lanjut Lis, perlu adanya kerja sama dari semua pihak baik pemerintah terkait, camat, lurah dan kepala sekolah untuk mengajak orang berkunjung ke museum. Sebagai tempat rekreasi budaya sambil mempelajari dan memahami nilai-nilai sejarah budaya negeri. Sehingga generasi penerus dapat mengenal jati diri sebagai warga Tanjungpinang. Kepala Bidang Permuseuman Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Tanjungpinang, Drs H Tamrin Dahlan mengumumkan para pemenang. Juara melukis tingkat Sekolah Dasar (SD) diraih Novian Rachamadani dari SDN 005 Tanjungpinang Timur, juara I tingkat SMP diraih Vanessa Winston dari SMPN 1 Tanjungpinang dan juara I tingkat SMA diraih M Savaral dari SMAN 2 Tanjungpinang. Sementara, pemenang pemilihan Duta Museum Juara I diraih Friska Rahayu dari UMRAH, juara II diraih M Rusdy utusan STAI NU Tanjungpinang, dan juara III diraih Azqrul Lenon dari Sekolah Tinggi Sosial Politik Tanjungpinang. “Pemenang Duta Museum ini nantinya akan mewakili Provinsi Kepri untuk Pemilihan Duta Museum Nasional," ujar Tamrin. Pada kesempatan itu, panitia juga mengumumkan pemenang lomba gambar objek museum. Juara I lomba khusus tingkat SD dimenangkan oleh Novian Ramadani. Tingkat SMP diraih Vanessa Winston.

FRISKA Rahayu dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) terpilih sebagai Duta Museum Tanjungpinang tahun 2013.

KABID Permuseuman Dispar dan Ekonomi Kreatif Tanjungpinang, Tamrin Dahlan.

WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmansyah.

H LIS Darmansyah, Efiar M Amin, Friska Rahayu dan peserta Duta Museum tahun 2013, serta undangan foto bersama.

H LIS Darmansyah memasangkan serempang kepada Friska Rahayu Juara I Duta Museum Kota Tanjungpinang tahun 2013.

H LIS Darmansyah, Efiar M Amin, Tamrin Dahlan, Ahmad Yani, Said Husein dan Pemenang Lomba Melukis foto bersama.

LIS Darmansyah melihat hasil lukisan para peserta.

Foto Narasi : Dedy/Andri

H LIS Darmansyah menerima sekapur sirih dari penari persembahan.

Editor: M Syahdan, Layouter: M Fahrullazi

CMYK


CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

Suryanto Pramudia Penyuluh HIV/Aids Tanjungpinang

Datangi Tempat Prostitusi DEMI memotivasi Orang dengan HIV/Aids (Odha), pria ini memutuskan bergabung dengan Ikatan Gaya Tanjungpinang (Ingat) Komuniti. Sebuah lembaga yang konsen melakukan penyuluhan tentang HIV/Aids ke sekolah-sekolah di Tanjungpinang. Pemuda kelahiran Tanjungpinang ini ditugaskan meberi penyuluhan keamanan dalam berhubungan intim yang sehat agar terhindar dari penyakit kelamin menular. Untuk itu, secara rutin dia juga mengunjungi tempat-tempat protitusi. “Penyuluhan tentang penyakit ini memang kami sampaikan di tempat-tempat protitusi,” ujar pria yang akrab disapa Uya ini. Kata Uya, untuk membuat sukses penyuluhan, pihaknya bekerja sama dengan sejumlah LSM dan institusi negara lainnya. Salah satu bentuk penyuluhan adalah meminta para pekerja seks komersial memeriksakan diri setiap satu bulan sekali. (cw73)

Banyak Kegiatan Fiktif Sidang Korupsi Dana Hibah KPU Batam TANJUNGPINANG (HK) — Sidang lanjutan kasus korupsi dana hibah KPU Batam dengan terdakwa Hendriyanto kembali digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Tanjungpinang, Selasa (28/5). Pada sidang kali ini, saksi membeberkan bahwa banyak kegiatan fiktif yang dilakukan KPU Batam. Rico Barino

selaku JPU direncanakan saksi yang akan didatangkan pada hari ini sebanyak tiga orang. Tapi sayang, yang bisa datang pada persidangan kali ini hanya satu orang saja. “Agendanya ada tiga orang yang telah kita surati pemanggilan sebgai saksi, tapi mungkin berhala-

Liputan Tanjungpinang Dalam sidang dengan agenda mendengarkan keterangan saksi ini, dua dari tiga saksi yang dipanggil Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kota Batam tidak memenuhi panggilan JPU. Menurut Andi SH

Hendriyanto

Banyak Kegiatan Hal 18

Pengidap Kanker Hati Butuh Bantuan Tubuh Natalia Terus Melemah

TANJUNGPINANG (HK) — Sungguh miris melihat penderitaan yang dialami pasangan keluarga Ali Rohman (35) dan istrinya Natalia (35). Natalia yang divonis mengidap kanker hati, hanya bisa berbaring lemah di tempat tidur tanpa bisa berbuat apa-apa selain menahan rasa sakit.

17

Suaminya yang bekerja sebagai kuli bangunan, sejak satu bulan belakangan tidak bisa bekerja karena harus menunggui istri tercintanya. Selain itu, Ali juga harus menjaga Hafiz Abdullah, anak semata wayang yang masih berusia 2,5 tahun. Keluarga ini tinggal di rumah kontrakan di RT 02 RW

01 Kelurahan Tanjungayun Sakti, Kecamatan Bukit Bestari, Tanjungpinang selama lima tahun lebih. Untuk menutupi kebutuhan seharihari, sejak sebulan ini mereka hanya mengharapkan uluran tangan dari orang-orang di sekitar yang peduli dengan

SUTANA/HK

KONSULAT SINGAPURA — Gubernur Kepri HM Sani didampingi Sekda Kepri Suhajar Diantoro menerima kunjungan pejabat Konsulat Singapura untuk Kepri yang baru, Cavin Chay (batik merah) di Kantor Gubernur di Dompak, Selasa (28/5). Selain ajang perkenalan pertemuan ini juga membahas berbagai kerja sama di berbagai bidang.

Konsulat S’pura Temui Gubernur TANJUNGPINANG (HK) — Gubernur Provinsi Kepri HM Sani menerima kunjungan pejabat Konsulat Singapura (S’pura) untuk Kepri yang baru Cavin Chay yang didampingi pejabat lama Raj Kumar, di Kantor Gubernur Kepri di Dompak, Tanjungpinang, Selasa (28/5). Selain perkenalan, pertemuan ini juga membahas kerja sama di segala bidang. HM sani usai pertemuan mengatakan, Singapura sebagai negara tetangga yang ekonominya sudah jauh lebih maju dan baik, sangat penting bagi Pemprov Kepri. “Kita harus memiliki pegawai yang handal bidang ekonomi dan lainnya. Sebab, saat ini pertumbuhan ekonomi di Kepri masih didongkrak bidang investasi

baik penanam modal asing (PMA) maupun penanam modal dalam negeri,” katanya. “Masa jabatan Konsulat Singapura Raj Kumar di Kepri akan berakhir 7 Juni nanti. Karena itu, sebelum masa jabatan konsulat berakhir, dia membawa dan memperkenalkan konsulat yang baru untuk silaturahmi dan saling kenalan. Kita juga membahas beberapa kerja sama yang sudah terjalin selama ini agar terus berlanjut,” sambung Sani. Kata Sani, peningkatan investasi terus bertambah di Kepri. Namun, Singapura terus meminta agar persoalan perburuhan dijaga. Sehingga investor bisa nyaman Konsulat S’pura Hal 18

Pengidap Kanker Hal 18

Editor: Sofyan, Layouter: Ricoh Polda Nababan

CMYK


Tanjungpinang

Rabu, 29 Mei 2013

18

Panitia Waisak Silaturahmi dengan Gubernur TANJUNGPINANG (HK) — Panitia Perayaan Darmashanti Waisak tahun 2013 melakukan silaturahmi dengan Gubernur Kepri HM Sani. Kunjungan dipimpin Ketua Walubi Provinsi Kepri, Hengky Suryawan di Kantor Gubernur Kepri di Dompak, Tanjungpinang, Selasa (28/5). Selain silaturahmi, dalam kunjungan ini panitia juga meminta Gubernur untuk menghadiri malam puncak perayaan Darmashanti waisak 2013 yang akan di ge-

lar di GOR Kaca Puri Tanjungpinang tanggal 1 Juni 2013 mendatang. Ketua Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Kepri, Hengky Suryawan me-

ngatakan, malam puncak Waisak akan diadakan dengan menampilkan budaya Tinghoa dan juga budaya daerah. “Nanti akan ditampilkan juga kesenian Melayu. Pada saat tari pembuka dan sekapur sirih, juga ditampilkan tari Melayu dengan penarinya seluruhnya dari masyarakat Tionghoa,” ujar Hengky. Kata dia, sebelumnya telah melakukan berbagai kegiatan seperti melakukan bakti sosial yang sudah dilakukan. “Kegiatan yang sudah di-

SUTANA/HK

PANITIA Perayaan Darmashanti Waisak tahun 2013 bersilaturahmi dengan Gubernur Kepri HM Sani di Kantor Gubernur Kepri di Dompak, Selasa (28/5).

Dari Halaman 17

Konsulat S’pura menanamkan modalnya. “Karena itu, kita terus melakukan pembicaraanpembicaraan serius dengan pihak pekerja. Agar mereka juga bersama-sama dengan kita memberikan keamanan

dan kenyamanan berinvestasi di Kepri ini,” ujarnya. Sementara Raj Kumar mengatakan, pengusaha Singapura sangat banyak menanamkan modalnya di Kepri khususnya di Kota

Batam. Karena itu, kerja sama ekonomi, pariwisata dan kerja sama lainnya perlu ditingkatkan. “Saya akan pindah tugas dan kembali ke negara saya. Makanya penting ba-

gi kedua belah pihak untuk saling mengenal terutama konsulat yang baru. Bidang pariwisata, kunjungan dari negara kita masih tertinggi ke Kepri ini,” jelasnya. (sut/yan)

Dari Halaman 17

Pengidap Kanker

SUTANA/HK

NATALIA (35) terbaring lemah di tempat tidur dalam rumah sewanya, Selasa (28/5). penderitaan keluarga mereka. Ali Rohman saat dijumpai di kediamannya mengatakan, sebenarnya istri telah dibawa berobat baik di dokter praktek maupun di rumah sakit. "Istri saya mengeluh sakit sudah sejak enam bulan lalu, namun dikira hanya penyakit biasa, sehingga hanya dibawa berobat di puskesmas saja. Pihak puskesmas me-

lakukan di antaranya melakukan gotong-royong di Taman Makam Pahlawan Tanjungpinang, donor darah dan acara karnaval dan pawai juga ada berbagai atraksi dan nantinya akan memberikan paket sembako kepada masyarakat yang belum beruntung,” jelasnya. Ketua Panitia Waisak 2013 Herkules menambahkan, perayaan keagamaan ini tidak selalu diwarnai dengan adat Tionghoa saja. Namun, keberagaman budaya itu perlu dijaga bersama. Karena itulah, peragaan alat musik angklung juga akan diadakan pada malam perayaan Dharmasanti Waisak. “Malam puncak akan diikuti delapan perwakilan dari majelis agama Buddha yang ada Kepri ini. Kita juga mengundang perwakilan dari berbagai daerah di Kepri. Acara ini rencananya akan dibuka oleh Bapak Gubernur Kepri,” katanya. Sementara itu, Gubernur Kepri HM Sani menyambut baik kedatangan rombongan dari Walubi dan panitia Waisak. “Banyak kegiatan yang telah dilakukan oleh panitia perayaan Waisak ini dan sangat baik. Mereka juga tidak hanya fokus pada acara seremoni dan acara keagamaan saja, tetapi banyak kegiatan sebelumnya seperti bakti sosial dan lainnya. Bila tidak ada halangan saya akan hadir,” katanya. (sut)

nyarankan agar dibawa ke dokter agar mengetahui apa penyebab sakit istri, karena di puskesmas tidak meiliki alat yang lengkap," jelas Ali. Cerita Ali, saat berobat di dokter spesialis dalam yang terletak di Jalan Merdeka dan mendapatkan pengobatan, dokter tersebut menyarankan agar istrinya diperiksa ke rumah sakit. "Saat berobat di dokter

penyakit dalam tersebut, dokter memberi obat dan menyuruh agar melanjutkan pengobatan di rumah sakit. Tapi karena belum ada biaya, saya terlebih dahulu mengurus kartu Jamkesda sesuai saran dari tetangga dan yang lainnya yang peduli terhadap penderitaan kami," jelasnya. Setelah mendapatkan kartu Jamkesda dan membawa istri ke Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Kepri dan mendapat perawatan sejak 23 Mei hingga 27 Mei lalu, dokter di RSUP mengatakan bahwa Natalia terkena penyakit tumor hati. "Dokter manyatakan istri saya mengidap penyakit tumor hati dan sudah mengalami pembengkakan yang serius. Untuk menangani penyakit ini, harus ditranspalansi atau dioperasi diganti dengan hati yang baru. Itu karena sudah mengalami pembengkakan dan sudah parah," katanya. Menurut dokter, sambung Ali, untuk pengobatan harus dilakukan di luar negeri kare-

na di Indonesia belum ada alat ata dokter yang mampu mengangani penyakit ini. "Dan akhirnya Kamis 27 Mei lalu, kami membawa pulang istri ke rumah. kami sekarang cuma bisa pasrah karena untuk biaya itu menurut dokter sangatlah besar. Hanya orang-orang tertentu saja yang bisa melakukan transpalansi hati. Setiap hari, tubuh istri saya semakin kurus dan selalu mengerang menahan sakit," kata Ali sambil menahan air mata. Untuk membayar kontrak rumah yang sebesar Rp300 ribu setiap bulan, kata Ali, mereka sudah kesusahan. Itu lantaran dia sudah tidak ada penghasilan lagi karena hariharinya kini hanya bisa mengurus istrinya. "Untuk kebutuhan keseharian hanya mengandalkan dari tetangga dan orang yang baik hati. Saya berharap pemerintah bisa membantu pengobatan istri saya ini. Saya sudah menetap di Tanjungpinang ini sejak tahun 1998," katanya. (sutana)

SUTANA/HK

MOBIL DINAS — Mobil dinas milik Pemerintah Kabupaten Bintan diketahui tengah menurunkan barang di tempat penampungan barang bekas di Tanjungpinnag, Sabtu (25/5). Penyalahgunaan kendaraan milik negara ini sudah sering dilakukan di daerah ini.

Kasus Jembatan Gugus SP3 TANJUNGPINANG (HK) — Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang akhirnya mengeluarkan Surat Perintah Penghentian Penyelidikan Perkara (SP3) dalam kasus dugaan korupsi pengerjaan Jembatan Gugus Sei Carang yang dikerjakan oleh PT Istaka Karya. “Kasus (Jembatan Gugus) ini telah resmi dihentikan setelah dikeluarkan SP3,” kata Kepala Kejari Tanjungpinang Saidul Rasli Nasution melalui Kepala Seksi Intelejen, Siswanto kepada wartawan, Selasa (28/5) di Kantor Kejari Tanjungpinang. Kata dia, dihentikan penyelidikan terhadap kasus ini disebabkan pihak Asurasi Jasa Rahaja selaku penjamin PT Istaka Karya telah mengembalikan uang sebesar

Rp5,1 miliar ke kas Daerah Pemko Tanjungpinang. “Dalam hal ini, PT Asuransi Jasa Raharja telah mengembalikan uang muka sebesar Rp5,1 miliar ke kas daerah. Uang tersebut diserahkan dalam dua tahap. Yang pertama pada bulan Februari sebesar Rp1,3 miliar, yang kedua tanggal 6 Mei sebesar Rp3,8 miliar. Sehingga tidak ada kerugian negara,” ujarnya. Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah ketika dikonfimasi wartawan membenarkan adanya pengembalian uang ke kas daerah oleh pihak asuransi. “Ya, kemarin pihak asuransi sudah mengembalikan ke kas daerah sebesar Rp5,1 miliar,” ujarnya malalui sambungan telepon.

Diberitakan sebelumnya, persoalan yang sempat membelit proyek Jembatan Terusan, dipastikan tuntas. Itu setelah PT Jasa Raharja Putra selaku penjamin asuransi kontraktor sudah membayar lunas tunggakan piutangnya sebesar Rp3,8 miliar kepada Pemko Tanjungpinang. “Tunggakan Jasa Raharja Putra sebanyak Rp3,8 miliar sudah dibayar hari ini, Senin (6/5) dan langsung disetor ke rekening Pemko Tanjungpinang. Berarti masalah kasus proyek Jembatan Terusan yang bergulir beberapa waktu lalu, sudah tidak ada masalah lagi alias beres,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tanjungpinang Ir Robert Pasaribu MM, Senin (6/5) lalu. (cw72/yan)

Aktivitas Tambang Dihentikan Pemilik Jeti TANJUNGPINANG (HK) — Akibat tidak bayar sewa pelabuhan, aktivitas pengangkutan material tambang dari dan ke pelabuhan (jeti) di Jembatan Sei Carang Tanjungpinang dihentikan oleh pemilik jeti, Selasa (28/5). Oyon, pekerja di jeti tersebut mengatakan, penghentian aktivitas pelabuhan terpaksa dilakukan karena pihak pengguna mengingkari dan tidak mau membayar sewa pelabu-

han milik bosnya. "Penghentian aktivitas dan penutupan akses ke pelabuhan ini terpaksa kami lakukan karena Andi Corry sebagai pemilik stockfile dan pemilik bauksit ini belum membayar sewa jeti," ujarnya. Penghentian aktivitas pengangkutan bauksit itu dilakukan dengan cara memalang jalan akses ke pelabuhaan dengan menggunakan pohon dan semak belukar.

Dengan demikian, puluhan truk yang biasanya keluar masuk menjadi terhambat. Pantauan di lapangan, sejumlah pekerja jeti terlihat santai dan berdiri di sepanjang jalan menuju lokasi tersebut. "Kami tidak akan membuka akses jalan ke pelabuhan ini kalau Andi Corry tidak segera membayar sewa," ujar Yoyon, perwakilan pemilik jeti. (btd)

Perjanjian Kerja (SPK) dan mendapat imbalan bervariasi untuk satu pembutan SPK. “Seharusnya SPK tersebut dibuat oleh pihak ketiga,” kata Charles. Selain itu, sepengetahuan dirinya kegiatan fiktif kurang lebih ada lima kegiatan yang dirinya ketahui. “Dari 27 SPK lima di antaranya fiktif. Seperti, dua kegiatan sosialisasi di Golden View, satu kegiatan yang meminjam nama Semenanjung TV (STV) Batam. Sementara itu ada juga yang dikerjakan tetapi tidak se-

suai seharusnya seperti, satu kegiatan pembuatan website dengan anggaran sebesar Rp 15 juta dan pembuatan lagu oleh Sing FM dengan anggaran sebesar Rp8 juta,” kata Charles. Dari keterangan saksi, terdakwa Hendriyanto tidak ada membantah setelah mendengarkan keterangan saksi yang didampingi Penasehat Hukum (PH) Bastari Majid. Sebelumnya diberitakan, Ketua KPU Batam, Hendriyanto dinilai lalai dalam tanggung jawabnya sebagai pengguna anggaran (PA), berdasarkan Permendagri nomor 13 tahun 2006, sebagaimana diubah dengan Permendagri nomor 59 tahun 2007 tentang sistem pengelolaan keuangan daerah. Hal ini dibacakan JPU, Pofrizal SH dalam sidang perdana kasus dugaan korupsi dana hibah dari Pemko Batam ke KPU Batam dengan terdakwa Hendriyanto di Pengadilan Tipikor Tanjungpinang, Selasa (21/5) sekitar pukul 17.25 WIB. Sementara itu, dalam dakwaan primer terdakwa Hendriyanto dikenai pasal 2 ayat (1) Undang-undang (UU) RI Nomor 31 tahun 1999, atau dakwaan subsider pasal 3 UU RI Nomor 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi sebagaimana telah diubah dengan UU RI nomor 20 tahun 2001 jo pasal 55 ayat (1) Ke-1 KUHP jo Pasal 64 ayat (1) KUHP.***

Dari Halaman 17

Banyak Kegiatan ngan hadir jadi hanya satu saksi,” ucap Andi saat usai persidangan. Dalam persidangan yang dipimpin Ketua Majelis Hakim Jarihat Simarmata, SH MH dan didampingi dua hakim anggota yakni Iwan Irawan SH dan Jonni Gultom SH MH selaku Hakim Adhoc tersebut, yang bisa hadir yakni Charles Tomas selaku staf KPU Batam tahun 2010-2011. Di depan majelis hakim, Charles mengatakan dirinya saat itu diminta oleh Sekretaris KPU Batam, Syarifuddin untuk membuat Surat


Bintan

CMYK

Rabu,229 Mei 2013 Sabtu, Maret

19

Distamben Jangan Tebang Pilih Tertibkan Tambang Ilegal BINTAN (HK) — Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Bintan diminta tidak tebang pilih dalam menertibkan pelaku tambang ilegal. Mengingat penangkapan pelaku tambang pasir ilegal di Busung pekan lalu, hanyalah pelaku kecil, bukan kelas kakap. Rofik Liputan Tanjungpinang "Distamben dalam menertibkan pelaku tambang ilegal jangan tebang pilih. Namun

semua pelaku tambang ilegal harus ditertibkan, termasuk perusahaan yang tergolong besar itu," ujar Ketua Komisi I DPRD Bintan Manimpo Simamora, Selasa (28/5).

Dishub Bintan Cari Supir Teladan BINTAN (HK) — Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bintan, sedang mencari Awak Kenderaan Umum Teladan (AKUT) melalui seleksi pada masing-masing perusahaan angkutan umum yang nantinya akan dipilih menjadi pengemudi terbaik. Pemilihan AKUT ini dilaksanakn mulai sejak Selasa (27/5) hingga Kamis (29/5) besok bertempat di Hotel Hermes Agro Resort, Bintan. Wakil Bupati Bintan Khazalik saat pembukaan pemilihan AKUT mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk me-

ningkatan kesiapan sumber daya manusia (SDM), baik dalam keselamatan, kelancaran maupun tertib berlalu lintas. Apalagi di Kabupaten Bintan, sarana transportasi dan penggunaannya belum terlalu parah dibandingkan dengan daerah lain. Hal ini juga tidak ter-

Begitu juga dengan jenis tambangnya baik pasir maupun bauksit harus ditertibkan tanpa kecuali. "Semua jenis tambang harus ditertibkan tanpa kecuali," katanya. Sebelumnya Distamben Bintan, menyita mesin tambang pasir ilegal di Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam, pekan lalu. S e m e n t a r a t i n d a k a n h ukum Distamben telah menyerahkan sepenuhnya kepada Satpol PP, karena dinilai institusi tersebut merupakan alat penegakan hukum serta memiliki penyidik pegawai negeri sipil (PPNS). ***

STUDI BANDING — LKS Tripartit Bintan foto bersama saat melakukan studi banding ke Kota Bandung, Selasa (28/5). Mereka ke Bandung untuk mempelajari sitem ketenagakerjaan di Kota Bandung yang dinilai cukup bagus. HUMAS TRIPARTIT

lepas dari partisipasi dan peran serta dari perusahaan angkutan umum. "Peserta seleksi ini memiliki tanggungjawab terhadap diri sendiri maupun penumpang, oleh karena itu kita berharap kepada para supir angkutan untuk dapat menciptakan budaya berlalu lintas yang baik, sehingga resiko kecelakaan pasti tidak akan terjadi," kata Khazalik Khazalik berharap dari hasil pemilihan ini nantinya utusan yang mewakili Bintan dapat diikutsertakan pada tingkat Provinsi Kepri dan selanjutnya ikut dalam tingkat Nasional mendatang, sehingga prestasi yang diukir tahun sebelumnya bisa lebih ditingkatkan lagi. (eza)

Tripartit Bintan Studi Banding ke Bandung BINTAN (HK) — LKS Tripartit Bintan melakukan studi banding ke Kota Bandung guna mempelajari penerapan ketenagakerjaan, Selasa (28/5). Dipilihnya Bandung, karena melihat persoalan ketenagakerjaan di daerah ini cukup komplek, memiliki 302 ribu tenaga kerja dan 6 ribu perusahaan. Sementara jumlah penduduknya 2,9 juta orang dengan APBD Rp4,7 triliun, dan UMK diterapkan Rp1,57 juta. "Persoalan tenaga kerja di Kota Bandung ini persoalannya lebih komplek diban-

ding di Kabupaten Bintan. Hal ini sangat menarik untuk kita pelajari," ujar Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Bintan, Hasfarizal Handra. Membuat Hasfarizal tertarik akan kekompakan serikat pekerja yang ada di Kota Bandung, mulai dari KSPSI, Serikat Pekerja Nasional (SPN), maupun Serikat Buruh Seluruh Indonesia (SBSI) dengan membentuk forum komunikasi. Sehingga setiap keputusan perwakilan

pekerja maupun buruh, menjadi keputusan bersama tanpa menimbulkan gejolak seperti unjukrasa/demonstrasi. Bahkan sebelum Serikat Pekerja mengusulkan Upah Minimum Kota (UMK) kepada Dewan Pengupahan Kota (DPK), mereka satu suara. Begitu juga dengan besaran kebutuhan hidup layak (KHL). Kabid PHI JSK Disnaker Kota Bandung, Irma mengatakan keputusan UMK di Ko-

ta Bandung tidak diiringi demonstrasi sebagaimana daerah lain di Jawa Barat, karena kerjasama yang baik antar elemen LKS Tripartit. Pada studi banding ini dipimpin Hasfarizal Handra, Agus Tamim, Kepala BPS Hamizar, dari Apindo Aditya Laksamana, Anton, Heny Maheswari. Sedangkan dari Serikat Pekerja Darsono, Mansur, Agus Arwan, dan Parlindungan Sinurat, dan beberapa staff Disnaker. (r)

Bandara Busung Targetkan Wisatawan Asia BINTAN (HK) — Bandara Busung yang sedang dibangun ditargetkan bisa meraih wisatawan Asia dari Korea, China, Rusia, dan India. Pembangunan bandara ini diharapkan bisa selesai dalam jangkan dua tahun lagi. Hal ini disampaikan oleh pengurus Apindo Bintan Anton, yang juga manajer Keuangan hotel Nirwana Garden Lagoi, Selasa (28/5). "Wisatawan asal Korea selama ini mengeluhkan kepada pihak hotel, karena untuk datang ke Lagoi, dengan charter flight dari Korea ke Singapura. Sehingga mereka harus menambah ongkos menginap dua hari satu malam di Singapura. Begitu juga dengan waktunya boros dua hari satu

malam di Singapura," kata Anton. Dengan dibangunnya bandara Busung, pesawat charter flight dari Korea, China dan Rusia bisa mendarat langsung di Busung. Dari Busung dilanjutkan jalan darat, dalam waktu 30 menit sudah mencapai hotel di Lagoi. Hal ini cukup menghemat pengeluaran wisatawan untuk menginap dua hari satu malam di Singapura. Sebelumnya Senior Liaison Manajer PT BIIE Lobam, Jamin Hidajat mengatakan target penyelesain pembangunan bandara Busung tidak berubah, yaitu tahun 2015. Saat ini setiap tahapan pembangunannya masih berlangsung, mulai dari land clearing, maupun pembangunan landasan pacu/runway bandara. (rof)

Editor: Arment,Layouter: Ricoh Polda Nababan

CMYK


Anambas

Rabu, 29 Mei 2013

20

Jamkesmas Anambas Capai 5.296 Orang TAREMPA (HK) — Dinas Kesehatan Kabupaten Anambas mengklaim jumlah peserta Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) yang terdapat di Kabupaten Kepulauan Anambas menurun hingga mencapai 60 persen. Asfanel Liputan Anambas Dari data yang berhasil dihimpun, diketahui jumlah peserta Jamkesmas ditahun 2012 yang mencapai angka hampir 12 ribu jiwa kini mengalami penurunan hingga 5.296 peserta di tahun 2013. "Tahun ini jumlah angka peserta Jamkesmas di daerah ini hanya mencapai 5.296 orang," kata Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris, saat membuka Sosialisasi Program Jamkesmas dan Jamkesda Bagi Aparatur Kecamatan dan Desa se Kabupaten Kepulauan Anambas di Siantan Nur, Selasa (28/5). Menurut Haris, Pemkab Abas patut memberikan apresiasi atas salah satu upaya yang dilakukan oleh Dinkes Anambas selama ini dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat secara meningkat. "Artinya ada semacam kemajuan dan keberhasilan bagi Kabupaten Kepulauan

Anambas didalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakatnya. Namun demikian, harapan kita kedepan, layanan kesehatan di Anambas, agar tetap terus ditingkatkan, tentunya hingga sampai ke angka nol (zero)," ucap Haris. Menurutnya, saat ini sekitar 76,4 juta jiwa yang ada di Indonesia menjadi peserta dari pelayanan kesehatan Jamkesmas ini. Oleh sebab itu, ia berharap agar seluruh pelayan kesehatan dapat menjalankan tugasnya sebagaimana mestinya. "Saya melihat dan turun ke lapangan bidan serta perawat kadang-kadang selalu tidak berada ditempat. Kadang satu minggu hilang, tiga hari muncul lagi. saya hanya mengingatkan jangan bermimpi untuk minta dilayani, tetapi kita yang harus melayani untuk meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. Saya berharap agar Dinkes tegas untuk melayani kese-

hatan," ungkapnya. Disamping itu, orang nomor dua di Pemkab Anambas ini juga berharap agar program Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda,red) agar dapat memenuhi pelayanan kesehatan yang diberikan secara menyeluruh kepada warga Anambas. Kendati, demikian dirinya tidak menampik masih banyaknya keluhan yang diterimanya dilapangan terkait pelayanan yang diberikan untuk program Jamkesda ini, salah satunya dari segi sarana dan prasarana. "Kita tetap terus berupaya pertama mungkin sarana prasarana dan paramedis disetiap daerah untuk lebih dimaksimalkan. Karena seperti yang saya sampaikan tadi, ada beberapa tempat yang saya temui dilapangan yang perawatnya jarang ditempat dan ini yang menjadi tolong dievaluasi kembali. Ini saya kira menjadi salah satu upaya agar program Jamkesda dapat berjalan dengan baik," tuturnya. Disinggung mengenai pelayanan antara Jamkesmas dengan Jamkesda pihaknya menuturkan terdapat beberapa perbedaan. Salah satunya, antara pelayanan antara Jamkesmas yang terbatas sementara Jamkeda yang tidak terbatas. "Kita ingin seluruh ma-

syarakat Kabupaten Kepulauan Anambas tercover dengan Jamkesda. Karena ini mungkin merupakan salah satu kontrbusi yang baru sedikit kita berikan dari segi pelayanan yakni Jamkesda dan ada payung hukumnya. Mungkin hal ini juga yang menjadi pilihan warga dalam memilih Jamkesda karena Jamkesmas mungkin tidak masuk ke dalam orang yang mungkin pegawai negeri dan lain sebagainya," ucapnya. Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Anambas, Said M Damrie menuturkan untuk penerima program Jaminan Kesehatan Daerah di Anambas mencakup total seluruh penduduk di Kabupaten Kepulauan Anambas. "Total ada 44.714 jiwa. Tapi, dari keseluruhan itu ada juga dari masyarakat yang menggunakan Askes, sehingga tidak semua meggunakan layanan kesehatan Jamkesda," tutur Said. Said menambahkan, pelayanan yang diberikan untuk program Jamkesda satu tingkat lebih maju dibandingkan dengan pelayanan kesehatan program Jamkesda. Hal ini yang menurutnya dimana program Jamkesda lebih diminati oleh masyarakat ketimbang program Jamkesmas. "Ada beberapa tahapan juga. Apabila dia (peser-

Maling Beraksi Siang Bolong TAREMPA (HK) — Rumah pasangan suami istri (pasutri) Faisal (29) dan Ira Nuraini (23), warga di jalan Tamban, Tarempa, Kecamatan Siantan, disantroni maling, Selasa (28/5) sekitar pukul 10.00 WIB. Pada saat kejadian, rumah dalam keadaan tidak berpenghuni. Setelah pasutri tersebut meninggalkan rumah sekitar pukul 08.30 WIB untuk keperluan pribadi mereka. Namun ketika kembali, sekitar pukul 11.30 WIB, korban mendapati sejumlah isi kamarnya sudah dalam kondisi acak-acakan. "Saya kaget ketika kembali ke rumah untuk masak, dan mendapati sejumlah isi kamar saya sudah acak-acakan. Setelah saya teliti, ternyata uang Rp300 ribu yang terletak di dalam kamar, sudah tidak ada lagi ditempatnya," ucap Ira.

Dikatakan, ia awalnya tidak menyangka akan kejadian tersebut. Mengingat kondisi lingkungan rumah tempat tinggalnya, terletak disalah satu kawasan perbelanjaan di Tarempa. Sehingga cukup ramai masyarakat yang melakukan aktifitas. "Kejadian ini merupakan yang pertama kali saya alami. Setelah sekitar 1 tahun menempati rumah kontrakan ini," ungkpanya. Meskipun mengalami sedikit kerugian, namun Ira merasa bersyukur, karena sejumlah perhisan termasuk beberapa barang berharga miliknya yang terdapat di dalam kamar saat itu, tidak sempat dilarikan oleh pelaku. "Maling tersebut diduga masuk ke kamar saya, melelaui plafon atap rumah yang terlihat sudah jebol oleh pel-

aku," ungkapnya. Tidak hanya Ira, Dewi, salah seorang penghuni kamar yang terletak bersebelahan dengan kamarnya juga mendapati kondisi serupa. Namun setelah ditelah diteliti, ternyata beberapa barang berharga milik tetangganya tersebut, tidak ada yang hilang. Atas kejadian ini, Faisal pun telah membuat laporan ke Polsek Siantan. Anggota Polsek Siantan datang ke TKP untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut, guna mengungkap aksi pelaku pencurian yang cukup meresahkan masyarakat tersebut. Kapolsek Siantan, AKP Dedy Suryaman saat dikonfirmasi Haluan Kepri membenarkan atas laporan korban tersebut untuk diselidiki untuk mengukap aksi pelaku tersebut. (nel)

ASFANEL/HALUAN KEPRI

SOSIALISASI JAMKESMAS — Wakil Bupati Kabupaten Anambas, Abdul Haris menyampaikan sambutannya dalam kegiatan sosialisasi program Jamkesmas dan Jamkesda se Kabupaten Anambas di RM Siantan Nur, Selasa (28/5) ta pelayanan kesehatan,red) rawat jalan kita upayakan dengan menggunakan program Jamkesmas, namun bila dirujuk, kita berikan layanan Jamkesda," lanjutnya. Karena Jamkesda ini pelayanannya masuk pada kelas II, satu tingkat lebih maju

dibandingkan dengan layanan yang diberikan oleh program Jamkesmas yakni pelayanan kelas III," ucapnya. Adapun untuk bantuan sosial uang duka kematian, saat ini sebanyak 259 proposal atau kematian pada tahun 2012 telah diterima oleh Dinas

Kesehatan dan akan disalurkan segera kepada ahli waris melalui rekening bank yang telah dibuat sebagai salah satu persyaratan. "Saat ini sudah 54 orang yang sudah disalurkan kepada ahli waris dan 30 lainnya menyusul," ucapnya. (nel)

Tanaman Hortikultura Berpotensi TAREMPA (HK) — Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) memiliki potensi untuk melakukan pengembangan berbagai jenis tanaman pangan. Termasuk jenis hortikultura di beberapa wiayah Anambas, yang dinilai cukup potensial untuk dikembangkan. Tanaman perkebunan yang dikembangkan di Anambas saat ini, merupakan jenus perkebunan rakyat yang dikelola secara tradisional. tanaman tersebut antara lain, komoditi cengkeh, kelapa dan karet yang merupakan komoditi perkebunan yang dominan ditanam di Kabupaten Kepulauan Anambas. Disamping komoditi perkebunan lainya seperti, lada, kopi, pinang, sagu dan lain-lainya yang diusahakan secara turuntemurun. "Sedangkankan untuk tanaman pertanian jenis holrtikultra yang saat ini ada di Anambas seperti, padi, sayurmayur, cabai, kentang, pisang dan lain sebagainya " Kata Asmarullah, Sekretaris Distanhut KKA kemaren. Menurutnya, kondisi pertanaman perkebunan yang ada sebagian besar merupakan tanaman-tanaman tua yang kurang perawatan dan tidak produktif, sehingga perlu di-

lakukan peremajaan dan perawatan yang lebih Intensif agar mendapatkan tingkat produktifitas yang tinggi dan memiliki daya saing produk yang baik. Sedangkankan untuk tanaman pertanian perlu pengelolaan yang optimal agar menjadi produktif. "Lahan yang belum aktif, akan kita proaktifkan, lahan itu yang akan kita kelola. Saat ini lahan seluas 50 hektar di daerah Kecamatan Jemaja Timur menajadi target kita, ini secepatnya akan kita laksanakan, agar pengelolaah lahan berikutnya bisa terlaksana," ucapnya. Dikatakan, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas kedepan, saat ini spesifikasinya Khusus untuk pertanian dan perkebunan. "Karena kita harapkan pertanian dan perkebunan di Kapupaten Kepulauan Anambas ini bisa di terapkan, apalagi potensi dan daerahnya sangat mendungkung dan juga kedepannya masyarakat bisa menikmati hasil pertanian di daerahnya sendiri, tidak perlu lagi mengambil bahanbahan seperti sayuran dan perkebunan di luar pulau" ucapnya. (nel)

Editor: Apsek Layouter: Syahrial Anwar


Karimun

Rabu, 29 Mei 2013

21

Pengaspalan Jalan Dihentikan Tidak Sesuai Bestek DURAI (HK) — Warga Desa Sanglar, Kecamatan Durai menghentikan pengerjaan proyek pengaspalan jalan di Dusun I karena pengerjaan tidak sesuai bestek yakni tidak lakukan pengerasan jalan menggunakan alat berat melainkan langsung diaspal. Abdul Gani Liputan Karimun Dalam pengaspalan jalan yang didanai oleh APBN itu, dikerjakan oleh CV. Citra Fajar selaku kontraktor dengan anggaran sebesar Rp1,8 Miliar dalam waktu 180 hari masa kerja. Namun tidak tertera berapa panjang jalan yang harus diaspal. Demikian pula waktu harus dimulainya pengerjaan proyek tersebut tidak dicantumkan didalam plang. Sisi, salah seorang warga Desa Sanglar, Kecmatan Durai mengatakan, proyek pe-

ngaspalan jalan tersebut baru akan berlangsung sekitar sepekan. Namun melihat ada yang janggal dengan tidak adanya alat berat, maka masyarakat setempat lagsung menghadang dan mendesak untuk segera dihentikannya pengarjaan, sampai didatangkan alat berat. “Baru saja mau dimulai pengerjaannya, masyarakat langsung menghentikan proyek pengaspalan jalan itu. Intinya kami minta harus ada alat berat yang memadatkan struktur tanah diatas jalan yang akan diaspal. Kalau tidak ya percuma saja, paling sekitar sebulan sudah

berlobang-lobang, jadi percuma saja kalau diaspal,” ucap Sisi yang juga sebagai Kepala Dusun I Desa Sanglar, Selasa (28/5). Lebih lanjut dikatakan Sisi, untuk menindaklanjuti permasalahan tersebut, Dinas PU Kabupaten Karimun memanggil masyarakat yang menolak pengaspalan jalan tersebut ke Pemkab Karimun untuk dimintai penjelasan. “Hari ini (kemarin) kami dipanggil PU Kabupaten Karimun untuk menjelaskan semua persoalannya,” kata Sisi. Informasi dihimpun, CV Citra Fajar sempat akan bekerjasama dengan salah satu perusahaan alat berat yang ada di Tanjung Batu Kecamatan Kundur dalam hal pengerasan jalan. Namun hal tersebut batal dilakukan dengan alasan tidak ada kejelasan dari kontraktor yang mengerjakan. Sehingga sampai saat ini tidak ada alat berat yang ditempatkan dilokasi pengaspalan jalan Desa Sanglar. ***

IST

PLANG PROYEK -— Inilah plang proyek pengaspalan jalan di Desa Sanglar Kecamatan Durai yang dihentikan masyarakat, dengan alasan tidak sesuai bestek karena tidak melakukan pengearasan menggunakan alat berat.

Nasrudin Laporkan Belasan LSM, Ormas dan OKP

GANI/HALUAN KEPRI

M.NASRUDIN membuat laporan atas fitnah terhadap dirinya dan dinilai pencemaran nama baik di SPK Polres Karimun, Selasa (28/5). Dalam laporan tersebut, didapati belasan ormas, LSM dan OKP sebagai terlapor. KARIMUN (HK) — Salah seorang peserta seleksi calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun, M Nasrudin yang tidak lolos 10 besar, membuat laporan atas fitnah dan pencemaran nama baik, kepada Polres Karimun, Selasa (28/ 5) sekitar pukul 14.30 WIB. Laporan tersebut langsung diterima oleh kepala Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK), Latif dan ditindak lanjuti. Namun sampai berita ini diturunkan, pihak kepolisian belum mengeluarkan nomor laporannya, sehingga belum ada komentar resmi dari pihak yang bisa dimintai keterangan. Dalam laporan yang dibuat Nasrudin, tertera beberapa ormas, LSM dan OKP yang menurutnya telah membuat pernyataan fitnah dan dinilai merupakan pencemaran nama baik, dengan dibuktikan adanya tandatangan

dari para pengurus. Selain itu dalam pernyataan kesepakatan bersama tersebut turut serta Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Kabupaten Karimun, H.Abdul Hamid Azis yang juga peserta seleksi calon anggota KPU namun lebih dulu tak lulus dan dia selaku mengetahui. Sedangkan terlapor diantaranya adalah KNPI, RMBKK, FB-LMP, OKP Pameral, LSM Limas, Payung Mahkota, LSM BP2PAD, Jhoni Lim, LKPI, IPMKK dan LAM Kabupaten Karimun (selaku mengetahui). Pencemaran nama baik dan fitnah yang dimaksud adalah, didalam surat kesepakatan bersama yang ditandatangani oleh ormas, OKP dan LSM disebutkan bahwa, Nasrudin mengkondisikan dan memanipulasi data untuk pengrekrutan tim seleksi calon anggota KPU dan tidak sesuai peraturan

yang berlaku. Selain itu pula, Nasrudin yang notabene sebagai anggota KPU Provinsi Kepri disebut mempengaruhi Ketua KPU Provinsi Kperi untuk mengelurakan rekomenrasi kepada dirinya dalam pengambilan soal untuk seleksi peserta tes keanggotaan KPU Karimun. Dalam surat kesepakatan bersama itu juga disebutkan bahwa, Nasrudin mengajak tiga orang anggota Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Karimun yakni Tiuridah Silitonga, Mardanus dan Kasirul Fadli untuk mengikuti seleksi peserta tes keanggotaan KPU. Atas pernyataan diata itu Nasrudin membantah dan menilai itu fitnah. Sehingga termasuk kepada pencemaran nama baik dan dirinya langsung membuat laporan kepada Polres Karimun. Disinggung tentang pernyataan beberapa LSM dan ormas

mengenai keterlibatannya terhadap salah satu partai, sehingga digugat masyarakat, Nasrudin juga membantah hal itu. Yang kemudian dibuktikan dengan pernyataan mantan ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Karimun, A.Rahim beberapa hari lalu di media. Upaya yang dilakukannya tersebut mendapat dukungan dari berbagai pihak seperti ormas, tokoh dan lainnya sehingga telah mencapai lebih dari 20 tandatangan. Dukungan tersebut pun dibuktikan dengan keikutsertaan beberapa pihak dalam mendampingi Nasrudin ke Polres Karimun. Yang selanjutnya

tandatangan tersebut akan dikirim ke KPU Provinsi Kepri. Dijelaskan Nasrudin, diputuskannya nama-nama yang masuk 10 besar merupakan hasil dari seleksi yang ternyata ada tekanan dari beberapa pihak. Tekanan yang dimaksud adalah pada Sabtu kemarin (25/5) tim seleksi didatangi beberapa ormas, OKP dan LSM dengan mendesak dan membentak meja, dengan maksud agar mencoret nama-nama yang menurut mereka terindikasi partai serta tiga orang dari Panwaslu. Dan hasilnya pun memang nama-nama yang disebutkan tidak satu pun lolos 10 bersar. Menanggapi perihal hasil

10 besar merupakan tekanan dari masyarakat, Ketua tim seleksi calon anggota KPU Kabupaten Karimun, Zulkhainein ketika dikonfirmasi membantah apa yang disampaikan Nasrudin. Menurutnya semua proses telah dilakukan berdasarkan aturan. Seperti diberitakan sebelumnya, dua dari lima belas calon anggota KPU yang lolos seleksi kesehatan, psikologi dan tertulis, terindikasi partisan. Mereka, Okta Darma Putra SE dan M Nasruddin merupakan wakil sekretaris dan wakil ketua satu partai politik. “Kita punya salinan Surat Keputusan partai jika mereka masih aktif di kepengurusan satu partai sampai 2011 lalu. Ini jelas telah me-

langgar persyaratan peserta seleksi anggota KPU yang mewajibkan tidak aktif lagi di partai sudah lima tahun lalu,” kata Dewan pertimbangan Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Karimun, Abdul Sahab, Senin (20/5). Temuan ini katanya akan dijadikan bukti untuk menggugat keberadaan mereka (Okta dan Nasrudin) dalam proses ini. Pihaknya kata Zahab, bersama puluhan ormas, LSM dan OKP akan menyurati Bawaslu, KPU dan KPU Kepri. Atas bukti ini kata Zahab, pihaknya mendesak agar tim seleksi memba talkan keikutsertaan kedua peserta ini. Jika tidak, pihakanya mengancam akan menurunkan massa. (gan)

Panjang Jalan Karimun 507,9 Km KARIMUN (HK) — Ruas jalan di Kabupaten Karimun memiliki panjang 507,9 kilometer. Jalan tersebut terdapat di Pulau Karimun Besar dan Pulau Tanjungbatu dengan rincian jalan nasional sepanjang 26,6 kilometer, jalan provinsi 124,8 kilometer dan jalan kabupaten sepanjang 356,4 kilometer. Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Karimun Mahyuddin kepada Haluan Kepri, Selasa (28/5) mengatakan, yang termasuk jalan nasional di Kabupaten Karimun adalah ruas jalan dari pusat Kota TanjungbalaiPasirpanjang dengan panjang 26,6 kilometer. Sementara, untuk ruas jalan provinsi tersebar di Pulau Karimun dan Tanjungbatu. di Pulau Karimun mulai dari pusat Kota Tanjungbalai hingga ke PN dengan panjang 12 kilometer dan sepanjang jalan Poros atau Jalan Sudirman dengan panjang 8 kilometer. Di Pulau Tanjungbatu yang termasuk jalan provinsi adalah ruas jalan dari KundurSelatbelia dengan panjang 48 kilometer, ruas jalan KundurTanjungberlian dengan panjang 18 kilometer, ruas jalan Simpang Kempas-Prayun sepanjang 14 kilometer dan

ILHAM/HALUAN KEPRI

JALAN Pertambangan ini masuk dalam kategori jalan provinsi. Perawatan jalan ini sudah dianggarkan Provinsi Kepri tahun 2013 ini sebesar Rp6 miliar. foto ruas jalan Sawang km14 hingga ke Tanjungberlian dengan panjang 14 kilometer. Dijelaskan Mahyuddin, ada beberapa ruas jalan yang telah dibangun oleh Pemkab Karimun namun diusulkan masuk ke dalam jalan provinsi seperti jalan lingkar atau juga dikenal dengan jalan Coastal Area dengan total panjang 11 kilometer. Saat ini, jalan tersebut masih dalam tahap pengerjaan. Dikatakan, secara keseluruhan kondisi ruas jalan di Kabupaten Karimun cukup baik. Dari 507,9 kilometer total keseluruhan jalan di Karimun, sepanjang 335,9 kilometer atau sekitar 83,61 persen berada dalam kondisi baik. Sisanya 50,3 kilometer rusak ringan, rusak sedang

5,15 kilometer atau 12,52 persen dan 10,3 kilometer atau 2,58 persen rusak berat. Mahyuddin mengakui beberapa ruas jalan antara Tanjungbalai ke PN atau dikenal dengan Jalan Pertambangan yang masuk ke dalam jalan provinsi mengalami kerusakan, ada beberapa titik lobang berbagai ukuran ditemui di sepanjang jalan itu. Namun, sekarang belum dilakukan perbaikan. Apa yang dikeluhkan warga itu, kata Mahyuddin, sudah disampaikan kepada Provinsi Kepri. Pada tahun 2013, Provinsi Kepri mengucurkan anggaran perbaikan jalan provinsi yang ada di Kabupaten Karimun sebesar Rp6 miliar. Anggaran tersebut juga termasuk perawatan jalan di Tanjungbatu. (ham) Editor: Niko, Layouter: I Dipura


CMYK

Rabu, 29 Mei 2013

22

Heitinga Menuju Fenerbahce EVERTON (HK) — Bek Everton, Johnny Heitinga, mengisyaratkan bahwa dirinya akan meninggalkan Goodison Park pada musim panas ini. Kurangnya mendaqpat porsi bermain di Everton, menjadi penyebab Heitingan untuk memutuskan segera mencari klub baru. Heitinga memasuki tahun terakhir kontraknya di Everton. Fenerbahce kembali dikaitkan dengan kepindahan Heitinga setelah hampir tercapai pada jendela transfer Januari lalu. Jika ada kesepakatan baru yang ditawarkan oleh pihak Everton, maka dirinya menegaskan tidak akan hengkang dari klub.“Jika ada klub lain yang ingin mendapatkan saya, maka ini adalah saatnya,” ucap Heitinga. Heitinga juga mengomentari mengenai kedekatannya dengan Fenerbahce yang memiliki kemungkinan paling besar untuk mendapatkan jasanya. “Kemarin Everton meminta terlalu banyak sehingga kesepakatan pun batal. Mungkin kini Fenerbahce bisa datang kembali untuk melakukan negosiasi,” tambah pemain asal Belanda tersebut.(bln)

Heitinga

Tottenham Tawar David Villa LONDON (HK) — Tottenham sedang dalam tahap pembicaraan dengan penyerang Barcelona, David Villa. Datangnya sosok Neymar di Barcelona, membuat pihak manajemen klub harus menjual salah satu pemain lini depannya, dan kemungkinan terbesar adalah David Villa. Tottenham telah membuka pembicaraan dengan David Villa. Bahkan Spurs sudah menyiapkan dana sebesar 10 juta pounds atau David Villa sekitar 147 miliar rupiah untuk bisa boyong pemain Spanyol tersebut ke White Hart Lane. Kabar di Nou Camp memang bersedia untuk melepas Villa namun hanya dengan banderol harga 12 juta pounds (177 miliar rupiah). Meski harga yang masih belum menemui kesepakatan, namun pihak Tottenham berharap dapat menegesosiasikan harga yang lebih rendah untuk keberhasilan transfer tersebut. Selain itu peminat untuk David Villa juga datang dari klub rival, Arsenal, meski Wenger telah menegaskan bahwa Villa bukanlah prioritas transfers Arsenal di bursa transfer musim panas nanti. Selain itu peminat untuk David Villa juga datang dari klub rival, Arsenal, meski Wenger telah menegaskan bahwa Villa bukanlah prioritas transfers Arsenal di bursa transfer musim panas nanti.(bln)

MADRID (HK) — Presiden Real Madrid, Florentino Perez, mengungkapkan alasan mengapa pihaknya tak jadi membeli Neymar. Harga Neymar yang kelewat mahal dinilai sebagai faktor utama deal gagal terjadi.Sebelum akhirnya jadi dikontrak Barcelona, Neymar juga jadi incaran Madrid yang bersaing dengan klub rivalnya itu dalam 2-3 tahun terakhir. Madrid bahkan diklaim sudah melakukan pendekatan lebih dulu. Klub asal ibukota itu sudah bertemu dengan Santos selalu pemilik Neymar dan juga keluarga dari pesepakbola asal Brasil itu. Tapi sayang pendekatan Madrid yang dilakukan sejak tiga tahun lalu itu gagal membuahkan hasil. Neymar akhirnya menjadi pemain Barca dengan banderol yang diperkirakan mencapai 52 juta euro. Bukankah jumlah uang sebesar itu masih bisa dipenuhi oleh Madrid yang adalah klub terkaya di dunia. Menurut Perez, Madrid saat pertama kali mendekati Neymar dan hingga hampir terjadi kesepakatan, harus membayar total dana sebesar lebih dari 150 juta euro atau sekitar lebih dari Rp1,9 triliun. Meski pernah

membeli Ronaldo dengan banderol 90 juta euro, namun Ronaldo saat itu berstatus sebagai bintang Manchester United dengan sederet gelar dan titel pemain terbaik dunia. "Tiga tahun lalu ada kesempatan untuk mengontraknya dan kami ingin mengambil itu. Namun kemudian klubnya tidak mau melepas plus Neymar memperbarui kontraknya," ungkap Perez. "Dia memang adalah pemain hebat dan kami bisa saja mengontraknya jika tak dihalangi oleh klubnya," lanjutnya. "Kami sudah bernegosiasi dengan klub. Ayahnya dan juga pihak yang memiliki 40 persen haknya. Kami harus

mengeluarkan uang lebih dari 150 juta euro untuknya. Saya tidak tahu berapa banyak Barca harus membayarnya," katanya. (dtc)

Neymar

SMP Kartini Gelar Futsal Osis Cup I SEKUPANG(HK) — Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kartini menggelar turnamen futsal antar Sekolah Dasar(SD) se-Kecamatan Sekupang. Turnamen itu diikuti 15 tim pelajar dari 11 SD negeri dan swata, yang di gelar di lapangan olahraga sekolah Yayasan Keluarga Batam(YKB) Kartini 3, Kelurahan Seiharapan, Kecamatan Sekupang-Batam, Selasa(28/5). "Turnamen ini akan dilangsungkan selama empat hari hingga tanggal 1 Juni 2013 mendatang, dengan memakai sistim gugur. Yang diundang untuk mengikuti turnamen ini adalah seluruh SD negeri dan swasta yang berada di Kecamatan Sekupang," kata Ketua Panitia Turnamen, Dani Setiawan.

Dikatakannya, turnamen ini merupakan salah satu program meningkatkan prestasi, kesehatan dan menjalin silaturahmi antar sekolah di Kecamatan Sekupang. "Target kita bukan saja untuk meraih juara, akan tetapi terlebih untuk meningkatkan kekompakan dan kebersamaan. Kami harap siswa yang mengikuti turnamen ini bisa dengan maksimal, menjunjung tinggi semangat olahraga dan sportifitas," ujar Dani. Kepala Sekolah YKB SMP Kartini, Syafruddin Msi mengungkapkan, kegiatan turnamen futsal itu merupakan kegiatan Osis dalam pengembangan bakat berorganisasi para siswa. Seperti diketahui ber-

sama, saat ini dari kalangan pelajar anak-anak, remaja dan dewasa sangat menyukai olahraga futsal. "Kalau kita dapat mengembangkan bakat serta kemampuan siswa-siswi dalam bidang olahraga serta bidang lainnya sejak usia dini, tentunya akan mengangkat prestasi siswa dan nama besar batam kedepan dalam bidang olahraga," tutur Syafruddin. Selain itu, ujarnya, merupakan bentuk promo kepada pelajar dan masyarakat. Sehingga, mereka mengetahui fasilitas, kualitas dan kemajuan YKB Kartini, sebagai sekolah yang bermutu dan keberadaannya paling awal di Kota Batam," kata Syaifruddin. Menurutnya, selama ini sekolah YKB Kartini berupaya untuk mem-

bantu merekapenyaluran bakat siswa, melalui program Osis SMP bidang kesehatan dan olahraga. Dijelaskannya, pada tunamen futsal Osis Cup SMP Kartini ini, disediakan hadiah hingga jutaan rupiah. Selain memberikan hadiah berupa uang pembinaan, panitia juga memberikan piala tetap, piagam penghargaan, hadiah bagi top skor dan hadiah bagi pemain terbaik. "Saya harap, bagaimana para pemain bisa bertanding dengan menjunjung tinggi semangat olahraga, sportifitas dan kejujuran, sehingga akan tercipta pertandingan yang bersih. Semoga setelah besar nanti, bisa menjadi pemain yang berprestasi dan profesional," tegasnya.(vnr)

Editor:Apsek, Layouter: M Fahrullazi

CMYK


Iklan

Rabu, 29 Mei 2013

23


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.