Berita Metro 14 Februari 2017

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 12 HALAMAN

Iklan/ Langganan:

5318686

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Empat Fraksi DPR Usulkan Hak Angket ‘Ahok Gate’ Mendagri akan Minta Fatwa Mahkamah Agung Soal Ahok FOTO:BM/ISTIMEWA

AMANKAN PILKADA DKI. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksmana melakukan konferensi pers terkait pengamanan pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta 2017 yang akan berlangsung 15 Februari 2017.

Tindak Tegas ‘Serangan Fajar’

JAKARTA (BM) – Menjelang hari pencoblosan Pilkada, masyarakat diminta mewaspadai ‘serangan fajar’. Polri akan menindak tegas bagi oknum yang membagikan uang terkait pilkada serentak yang akan berlangung pada 15 Februari 2017. “Kami dan Kapolda Metro bersikap jangan sampai ada (politik uang), kalau ada saya tangkap dan bisa dikenakan UU pemilu dan tindak pidana umum,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Rikwanto, di kompleks

Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (13/2/2017). Rikwanto menjelaskan dua hari menjelang Pilkada adalah waktu rawan politik uang. Maka dari itu, polisi ingatkan masyarakat dari sekarang.“Justru menjelang serangan fajar ini yang ramai H-1, H-2 ini yang rame untuk politik uang. Makanya kita gembar-gembarkan sekarang,” imbuhnya. Jika ditemui aktivitas politik uang yang mempengaruhi hak pilih seseorang, maka bisa di-

tangkap dengan berkoordinasi bersama Gakkumdu. “Kalau ada politik uang, yang bagi-bagikan uang untuk mempengaruhi hak pilih seseorang itu bisa ditangkap tentunya koordinasi dengan pihak Gakkumdu karena berkaitan dengan tindak pidana pemilu,” tuturnya. Selain politik uang, ada beberapa pelanggaran lainnya yang menjadi sorotan Polri. Yaitu soal identitas palsu. “Sudah diingatkan beberapa kali seperti yang tidak punya hak

pilih ya jangan, atau kalau sudah punya hak pilih jangan dua kali di tempat sini, tempat sana, dengan alasan tertentu. Jangan ada sampai identitas palsu,” tegasnya. Waspada Terpisah, Pusat Kajian Antikorupsi Fakultas Hukum (FH) Universitas Gadjah Mada (UGM) mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai politik uang. “Kami mengimbau masya­  Baca: Politik... Hal. 7 ­

JAKARTA (BM) – Para pendukung hak angket ‘Ahok Gate’ mendatangi pimpinan DPR RI untuk menyampaikan aspirasi mereka. Ada 90 orang anggota DPR dari 4 Fraksi yang meneken usulan hak angket ‘Ahok Gate’ terkait status terdakwa kasus dugaan penistaan agama, Basuki Tjahaja Purnama yang kini aktif sebagai Gubernur DKI lagi. Empat fraksi yang mengusulkan hak angket ini adalah Partai Demokrat, Gerindra, PKS, dan PAN. Para pengusul ini diterima oleh tiga pimpinan DPR yaitu Fadli Zon, Fahri Hamzah dan Agus Hermanto. Mereka pun menyerahkan hak angket yang sudah ditandatangani kepada para pimpinan. Fraksi Partai Demokrat yang diwakili oleh Fandi Utomo mengatakan kedatangan mereka

BM/ISTIMEWA

AHOK GATE: Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon menerima beberapa anggota fraksi yang mengusulkan hak angket ‘Ahok Gate’, Senin (13/2).

untuk memberikan hak angket kepada para pimpinan DPR. Dia pun penjabarkan komposisi 90 tanda tangan yang sudah dikumpulkan sejak pagi tadi. “Kami 4 fraksi, Partai Demokrat, Gerindra, PKS dan PAN bermaksud mengajukan hak angket terkait pengangkatan Saudara BasukiTjahaja Purnama (Ahok) sebagai Gubernur DKI. Untuk memenuhi itu, Fraksi Gerindra mengumpulkan 22 tanda tangan anggota, Partai Demokrat 42 anggota, PAN 10 anggota dan PKS 16 anggota. Atas nama empat fraksi ini, mohon kiranya

Diperiksa 7 Jam, Habib Rizieq Terlilit Utang, Ancam Ledakkan Bank Dicecar 36 Pertanyaan

BM/ISTIMEWA

DIPERIKSA: Habib Rizieq memenuhi panggilan penyidik Ditreskrimum Polda Jawa Barat, Senin (13/2).

BANDUNG (BM) – Imam besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab mendatangi Mapolda Jawa Barat, Senin (13/2) untuk menjalani pemeriksaan penyidik terkait kasus dugaan penodaan lambang negara Pancasila dan pencemaran nama baik presiden pertama Indonesia Soekarno. Rizieq Shihab tiba di Mapolda sekitar pukul 09.05 WIB, dan tampak keluar dari gedung Ditreskrimum Polda Jawa Barat sekira pukul 16.37 WIB.

 Baca: Kooperatif... Hal. 7 ­

BM/IST

SAMARINDA (BM) - Peristiwa perampokan disertai ancaman peledakan mengguncang kota Samarinda, Kalimantan Timur. Pelaku dikabarkan hendak merampok Bank BRI, dengan cara mengancam akan meledakkan bom. Kepada polisi, pelaku mengaku terlilit utang. “Ternyata dia terlilit utang. Tersangka terlilit utang Rp 15 juta. Jadi dia coba merampok bank dengan cara (mengancam) meledakkan diduga bom itu,” kata Kapolres Samarinda Kombes Eriadi.

DITANGKAP: Pelaku yang mengancam meledakkan Bank BRI di Samarinda diamankan petugas satpam dan warga.

 Baca: Terjadi... Hal. 7 ­

pimpinan bisa meneruskan ke tahapan selanjutnya,” kata Fandi saat bertemu pimpinan DPR RI di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (13/2/2017). Sementara perwakilan F-PKS DPR Al Muzzammil Yusuf mengatakan bahwa pengajuan hak angket tersebut sebagai salah satu dari fungsi DPR, yaitu fungsi pengawasan.“Selain itu dalam sumpah presiden di pasal 9 disebutkan akan sepenuhnya mejalankan UUD 1945. Dalam konteks itu, konstitusi ada hak angket dalam  Baca: Hargai... Hal. 7 ­

INDEKS

Fakhri Incar Pemain Berbakat

JAKARTA (BM) - Pelatih timnas U-16, Fakhri Husaini, bergerak cepat untuk membangun tim. Ia melakukan koordinasi dengan Kemenpora yang sebelumnya menggelar turnamen Piala Menpora U-16. BACA HALAMAN

06

Sikapi Tradisi Perayaan Valentines Day

Kalangan Pendidikan Menolak, Penjual Bunga Terancam Rugi Hari ini, 14 Februari banyak dikenal kaum remaja sebagai Valentines Day, atau hari kasih sayang. Budaya yang datang dari luar ini, kini mulai mendapat tantangan dari sejumlah anak muda Surabaya. Mereka tak mau hanyut dengan budaya asing tersebut. Justru, terang-terangan menolak tradisi yang dinilai tak sesuai budaya Indonesia.

BM/IST

TOLAK VALENTINES DAY: Beberapa pelajar SMP Muhammadiyah 2 Surabaya melakukan aksi menolak valentines day, Senin (13/2).

Puluhan pelajar SMP Muhammadiyah 2 Surabaya, Senin (13/2) menggelar aksi menolak valentines day di depan Grahadi. Menurut mereka, valentines day bukan budaya Indonesia. ‘Erasing Valentines day, for Better Generation’, demikian salah satu spanduk yang dipampang. Kelompok pelajar yang terdiri dari kelas 7, 8 dan 9 SMP Muhammadiyah

2 Surabaya itu menyatakan, valentines day atau hari kasih sayang bukan berasal dari budaya Indonesia. Dan terbukti merugikan dibandingkan keuntungannya. “Valentines day tidak sesuai budaya Indonesia. Valentines day hanya merugikan. Justru dengan valentines day itu disalahgunakan untuk hal-hal negatif. Sebaiknya valentines day dihapuskan,

PRAKIRAAN CUACA

karena tidak berguna bagi generasi muda.Tolak valentines day!!” teriak satu diantara siswa. Merekapun membentangkan poster berisi tulisan-tulisan penolakan terhadap kegiatan valentines day, diantaranya: 14 February 2017, Stop Valentines day; Erasing valentine days for better Generation; Stop Valentines day, because I Love You Everyday, para pelajar ini juga berorasi. Dalam orasinya para pelajar ini menyebutkan bahwa perayaan valentines day kemudian bisa berlanjut dengan kegiatan-kegiatan yang merugikan bah Baca: Ingatkan... Hal. 7 ­

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

YOGYAKARTA

HUJAN PETIR SUHU : 25 - 32 °C

HUJAN RINGAN SUHU : 24 - 32°C

BERAWAN TEBAL SUHU : 26 - 33°C

HUJAN SEDANG SUHU : 23 - 31°C

Saya tidak bangga dengan keberhasilan yang tidak saya rencanakan sebagaimana saya tidak akan menyesal atas kegagalan yang terjadi di ujung usaha maksimal. - Harun Al Rasyid -

Gus Ipul Apresiasi Perjuangan Guru Raudhatul Athfal SURABAYA (BM) – Pemerintah kembali akan memberikan insentif bagi Guru Raudhatul Athfal (RA). Sebelumnya, para guru yang mengajar di Raudhotul Athfal mendapatkan insentif dari pemprov Rp 200 ribu per bulan. BACA HALAMAN

09

TIDAK TERBIT Sehubungan dengan hari libur nasional, Rabu 15 Februari 2017, maka Berita Metro tidak terbit. Koran Berita Metro akan terbit kembali pada Kamis 17 Februari 2017. Demikian pengumuman ini disampaikan kepada segenap pembaca, relasi dan pemasang iklan.


02 POLHUKAM

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Hasil Jajak Pendapat soal Hoax

11 dari 100 Langsung Forward JAKARTA (BM) - Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) menemukan temuan menarik soal hoax. Jajak pendapat yang digelar Mastel mendapati bahwa satu persen responden dari 1.116, atau sekitar 11 orang dari 100, orang yang disurvei menyatakan langsung meneruskan (forward) berita hoax seputar isu sosial politik tanpa memperhatikan ketidakjelasan sumber berita. Sementara 83,20 persen responden yang memeriksa kebenaran berita hoax tersebut. “Sekitar 15,9 persen menghapus

dan mendiamkannya,” demikian rilis survei yang disampaikan Mastel di Jakarta, Senin. Ketua Umum Mastel, Kristiono, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan, hasil survei tersebut menunjukan masyarakat cukup kritis terhadap isu hoax. “Walau berita hoax sengaja dibuat untuk pengaruhi publik dan kian marak lantaran faktor simultan seperti isu sosial politik dan SARA, namun penerima hoax cukup kritis karena mereka telah terbiasa untuk memeriksai kebenaran berita.

ini artinya sudah bagus, tinggal bagaimana mencegah silent majority (mayoritas yang diam) berpindah ke haters (menjadi pembenci),” katanya. Sementara itu, dalam survei tersebut juga diungkap 91,8 persen responden sering menerima hoax dari media sosial. Aplikasi daring seperti Line, WA atau Telegram menjadi saluran hoax terbanyak yaitu 62,8 persen. Sedangkan 34,90 persen responden menilai situ menjadi salah satu penyebar hoax,

televisi 8,70 persen, media cetak 5 persen, email 3,1 persen dan radio 1,2 persen. Dalam survei tersebut juga dijajaki pemahaman masyarakat terhadap hoax. Setidaknya terdapat 90,30 persen responden yang menjawab hoax adalah berita bohong yang disengaja. Sebanyak 61,6 persen menyatakan hoax adalah berita yang menghasut, 59 persen menyatakan berita yang tidak akurat 14 persen menjawab hoax sebagai berita ramalan atau fiksi ilmiah, 12 persen hoax adalah berita

yang menyudutkan pemerintah dan tiga persen menjawab berita yang tidak saya sukai. Hanya 0,6 persen yang menyatakan tidak tahu, Kristiono mengatakan, survei yang dilakukan kali ini menggunakan jawaban multiple choices, dan responden boleh memilih lebih dari satu jawaban. Dari 1.116 responden yang disurvei untuk kelompok umur 25-20 tahun sebanyak 47,8 persen, di atas 40 tahun sebanyak 25,7 persen, 16-19 tahun 7,7 persen dan 15 tahun 0,4 persen. (muh/ant/nii)

SIDANG KESEPULUH Terdakwa kasus dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bersama kuasa hukumnya menjalani persidangan di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta, Senin (13/2). Dalam persidangan kesepuluh ini Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengagendakan menghadirkan empat saksi ahli.

RI Kecam UU Israel soal Permukiman Ilegal JAKARTA (BM) - Pemerintah Indonesia mengecam pemberlakuan undang-undang Israel yang memberikan landasan hukum bagi status pemukiman

ilegal yang dibangun di atas wilayah milik Palestina yang diduduki Israel. Undang-undang yang dikenal dengan “Regulation Bill”

PROTES ISRAEL. Seorang warga mengibarkan bendera Palestina sebagai ungkapan protes atas langkah Israel membangun pemukiman ilegal.

disahkan oleh parlemen Israel Knesset pada 7 Februari 2017, demikian pers yang tercantum dalam laman resmi Kementerian Luar Negeri di Jakarta, Senin. Undang-Undang tersebut memberikan dasar hukum bagi Israel untuk secara retroaktif mengesahkan status dan memberikan kekebalan hukum bagi ribuan bangunan pemukiman ilegal yang telah dibangun oleh Israel di tanah dan wilayah Palestina sejak dimulainya pendudukan Israel pada 1967. “Pemberlakuan UndangUndang tersebut jelas bertentangan dengan Resolusi Dewan Keamanan PBB (DK PBB) 2334 (2016) mengenai pemukiman ilegal Israel yang dibangun di wilayah Palestina di Tepi Barat, Gaza, dan Yerusalem Timur,” kata pernyataan pers Kemlu RI. Resolusi DK PBB tersebut

dan berbagai resolusi terkait lainnya telah menegaskan bahwa pembangunan pemukiman illegal di wilayah Palestina yang dijajah Israel sejak 1967 tidak memiliki legalitas hukum dan merupakan pelanggaran serius hukum internasional. Untuk itu, DK PBB menyerukan Israel agar segera menghentikan segala bentuk aktivitas pembangunan pemukiman ilegal. Pemerintah RI meyakini bahwa “Regulation Bill” akan menjadi hambatan serius bagi proses perdamaian yang komprehensif, adil dan berkelanjutan, serta menghalangi perwujudan Solusi Dua Negara (twostate solution) sebagaimana telah ditegaskan kembali dalam Konferensi Perdamaian Timur Tengah di Paris pada 15 Januari 2017. “Penerapan sepihak Un-

dang-Undang ini merupakan pelanggaran terhadap hukum internasional dan dikhawatirkan dapat memprovokasi terjadinya ketegangan, bentrokan dan kekerasan di wilayah pendudukan,” kata pernyataan pers Kemlu RI. Untuk itu, Pemerintah RI menyerukan PBB dan masyarakat internasional agar tidak berdiam diri dan segera mengambil sikap dan langkah tegas terhadap kebijakan Israel tersebut yang dinilai tidak sejalan dengan semangat internasional untuk proses perdamaian di Timur Tengah. Sebagai salah satu negara yang mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina, Pemerintah Indonesia siap bekerja sama dengan masyarakat internasional dalam mendukung proses perdamaian antara Palestina dan Israel. (yun/ant/nii)

KILAS

Munarman Jalani Pemeriksaan DENPASAR (BM) - Tersangka kasus dugaan fitnah terhadap pecalang atau petugas keamanan adat, Munarman, menjalani pemeriksaan perdana di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Bali, Senin. Juru Bicara Front Pembela Islam (FPI) itu tiba di Polda Bali sekitar pukul 17.15 WITA dengan menumpang mobil Toyota Aplhard yang dikawal aparat Intel. Ia memasuki pintu gerbang utama Direktorat Reserse Kriminal Khusus dan langsung dikawal petugas Provost begitu turun dari mobil Munarman mewah tersebut. Dengan mengenakan baju berwarna biru, jaket kulit berwarna hitam dan topi hitam, Munarman tidak berkomentar banyak. Ia hanya melempar senyum sembari mengacungkan ibu jarinya saat awak media berupaya mengabadikan kedatangan salah seorang pentolan FPI itu. Munarman kemudian melangkah menuju lantai tiga di ruang pemeriksaan Direskrimsus Polda Bali itu dengan didampingi beberapa orang dan dikawal Provost. Sebelumnya, Polda Bali memanggil Munarman pada panggilan pertama Jumat, 10 Februari 2017, namun ia mangkir dari panggilan pertama itu tanpa alasan jelas. Polisi kemudian mengirimkan surat panggilan kedua yang dijadwalkan pada Selasa (14/2), tetapi Munarman mendahului untuk diperiksa pada Senin. Hal itu disikapi pihak Munarman dengan melayangkan gugatan praperadilan di PN Denpasar terkait penetapan status tersangka pada Jumat (10/2) yang didaftarkan oleh seorang staf dari kuasa hukumnya. (dew/ant/nii)

Novel Bamukmin Penuhi Panggilan JAKARTA (BM) - Sekretaris Dewan Syuro ormas Front Pembela Islam (FPI), Novel Bamukmin, memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik Bareskrim Polri sebagai saksi dalam kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) terkait dana Yayasan Keadilan Untuk Semua. “Iya pemeriksaan pertama. Harusnya hari Jumat (10/2), tapi enggak bisa, kami kan punya jadwal agenda sendiri,” kata Novel di Kantor Bareskrim, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Senin. Ia mengatakan tidak mengetahui persis dalam kasus apa keterangannya diperlukan polisi. Sementara kuasa hukum Novel, Ali Lubis, mengatakan kliennya bukanlah pengurus Yayasan Keadilan Untuk Semua, bahkan tidak pernah mendengar nama yayasan tersebut. “Bahkan Novel sendiri tidak pernah mendengar nama yayasan itu. Beliau bingung tiba-tiba dipanggil Bareskrim sebagai saksi, kaitannya apa?” ujar Ali. Penyidik Bareskrim telah memeriksa tiga orang lainnya sebagai saksi dalam kasus yang sama, yakni Ketua GNPF MUI, Bachtiar Nasir, Ketua Yayasan Keadilan Untuk Semua, Adnin Armas dan stafnya. Ali menambahkan kliennya hanya mengenal Bachtiar Nasir hanya sebatas rekan sesama ulama. “Antar ulama pasti saling kenal lah nama-namanya. Ya cuma sebatas rekan sesama ulama,” katanya. Dalam kasus ini, penyidik berusaha mengusut unggahan di media sosial yang meminta masyarakat menyumbangkan uang untuk Aksi Bela Islam III melalui rekening khusus GNPF-MUI, atas nama Yayasan Keadilan Untuk Semua. Dalam postingan tersebut, tertera penanggungjawab rekening tersebut adalah Bachtiar Nasir, Zaitun Rasmin, dan Luthfie Hakim (adp/ant/nii).

Ketika Pilkada Serentak 2017 Masuki Masa Tenang

Jelang 337 Pasangan Berebut 101Kursi Pimpinan Daerah Masa tenang penyelenggaraan pemilihan umum kepala daerah (pilkada) serentak di 101 daerah di Indonesia yang berlangsung sejak 12 hingga 14 Februari 2017, sebelum hari pemungutan suara pada 15 Februari 2017, Kamis beok, terasa benar-benar jauh dari hiruk-pikuk kegiatan politik. Para calon kepala daerah seolah beristirahat dari kegiatan kampanye panjang yang telah berlangsung sejak 26 Oktober 2016 hingga 11 Februari 2017 sedangkan calon kepala daerah yang berasal dari petahana kembali ke jabatannya semula setelah cuti selama masa kampanye. Dalam Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 “Tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2015 Tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti UndangUndang Nomor 1 Tahun 2014 Tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota Menjadi Undang-Undang”, diatur mengenai masa tenang selama tiga hari sejak usainya masa kampanye hingga satu hari sebelum pemungutan suara. Setiap peserta pilkada pada masa tenanginidilarangmelakukankampanye dalam bentuk apa pun. Ketentuan laranganberkampanyepadamasatenangjuga berlakubagitimpendukungataurelawan atau siapa pun juga. Termasuk media massa juga dilarang menayangkan iklan terkait dengan kampanye. Dalam Peraturan KPU Nomor 7 Tahun 2015 Tentang Kampanye, sebagaimana telah diubah dengan Peraturan KPU Nomor 12 Tahun 2016, mengatur ketentuan bahwa selama masa tenang media massa cetak, elektronik dan lembaga penyiaran, di-

larang menyiarkan iklan, rekam jejak pasangan calon, atau bentuk lainnya yang mengarah kepada kepentingan kampanye yang menguntungkan atau merugikan pasangan calon. Apabila setiap pasangan calon atau setiap orang melakukan kampanye selama masa tenang, dikenakan sanksi pidana sesuai Pasal 187 ayat 1 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada. Pelanggaran atas larangan tersebut terkena ancaman pidana dan atau denda sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Peraturan tersebut mengikat sehingga setiap orang atau lembaga wajib mematuhinya. Sebanyak 337 Pasangan Pemungutan suara pilkada serentak pada 15 Februari 2017 akan berlangsung di 101 daerah di Indonesia. Pada 15 Februari 2017 telah dijadwalkan sebagai waktu bagi rakyat untuk memilih kepala daerah yang mereka inginkan di 101 daerah yakni di tujuh provinsi untuk memilih gu-

bernur dan wakil gubernur, 76 kabupaten untuk memilih bupati dan wakil bupati, serta 18 kota untuk memilih wali kota dan wakil wali kota. Tercatat di KPU, terdapat 337 pasangan calon kepala daerah yang menjadi peserta pilkada. Sebanyak 337 pasangan calon itu terdiri atas 247 pasangan calon yang diusung oleh partai politik atau gabungan partai politik dan 81 pasangan calon perseorangan. Tujuh provinsi yang menyelenggarakan pilkada serentak pada 15 Februari 2017 untuk memilih gubernur dan wakil gubernur adalah Aceh, Bangka Belitung, DKI Jakarta, Banten, Gorontalo, Sulawesi Barat, dan Papua Barat. Sebanyak 76 kabupaten yang menyelenggarakan pilkada serentak pada

15 Februari 2017 untuk memilih bupati dan wakil bupati adalah Aceh Besar, Aceh Utara, Aceh Timur, Aceh Jaya, Bener Meriah, Pidie, Simeulue, Aceh Singkil, Bireun, Aceh Barat Daya, Aceh Tenggara, Gayo Lues, Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Tengah, dan Aceh Tamiang (di Provinsi Aceh), Tapanuli Tengah (Sumatera Utara), Kepulauan Mentawai (Sumatera Barat), Kampar (Riau), Muaro Jambi, Sarolangun, dan Tebo (Jambi), Musi Banyuasin (Sumatera Selatan), Bengkulu Tengah (Bengkulu). Lalu Kabupaten Tulang Bawang Barat,Pringsewu,Mesuji,LampungBarat, dan Tulang Bawang (Lampung), Bekasi (Jawa Barat), Banjarnegara, Batang, Jepara, Pati, Cilacap, dan Brebes (Jawa Tengah), Kulonprogo (Jawa Timur), Buleleng(Bali),FloresTimurdanLembata

(NTT), Landak (Kalimantan Barat). Juga, Barito Selatan dan Kotawaringin Barat (Kalimantan Tengah), Hulu Sungai Utara dan Barito Kuala (Kalimantan Selatan), Banggai Kepulauan dan Buol (Sulawesi Tengah). Kemudian Kabupaten Bolaang Mongondow dan Kepulauan Sangihe (Sulawesi Utara), Takalar (Sulawesi Selan), Bombana, Kolaka Utara, Buton, Boalemo, Muna Barat, Buton Tengah, dan Buton Selatan (Sulawesi Tenggara), Seram Bagian Barat, Buru, Maluku Tenggara Barat, dan Maluku Tengah (Maluku), Pulau Morotai dan Halmahera Tengah (Maluku Utara), Nduga, Lanny Jaya, Sarmi, Mappi, Tolikara, Kepulauan Yapen, Jayapura, Intan Jaya, Puncak Jaya, dan Dogiyai (Papua), Tambrauw, Maybrat, dan Sorong (Papua Barat). Sementara 18 kota yang menyelenggarakan pilkada serentak pada 15 Februari 2017 untuk memilih wali kota dan wakil wali kota adalah Banda Aceh, Lhokseumawe, Langsa, dan Sabang (di Provinsi Aceh), Tebing Tinggi (Sumatera Utara), Payakumbuh (Sumatera Barat), Pekanbaru (Riau), Cimahi dan Tasikmalaya (Jawa Barat), Salatiga (Jawa Tengah), Yogyakarta (Daerah Istimewa Yogyakarta). Selain itu, Batu (Jawa Timur), Kupang (NTT), Singkawang (Kalimantan Barat), Kendari (Sulawesi Tenggara), Ambon (Maluku), Jayapura (Papua), dan Sorong (Papua Barat).

Jangan Ribut Terkait dengan masa tenang sebelum pemungutan suara itu, berbagai pihak mengingatkan agar tiga hari ini berlangsung benar-benar tenang, tidak ada keributan dan jangan sampai terjadi keributan. Bahkan Presiden Joko Widodo berpesan agar jangan ada yang membuat keributan sekecil apa pun pada saat masa tenang. “Jangan ada ribut sekecil apa pun di hari tenang,” kata Kepala Negara. Menurut mantan Gubernur DKI itu, hari tenang Pilkada harus dimaknai oleh semua pihak sebagai masa-masa untuk menahan diri dari percikan keributan sekecil apapun. Ketenangan harus diciptakan di masa-masa yang memang telah dijadwalkan.Apa pun, yang namanya hari tenang harus tenang. Tidak seperti pepatah “air tenang menghanyutkan”, pada masa tenang dalam tiga hari ini memang jangan sampai ada pernyataan atau kegiatan yang menghanyutkan publik pada perdebatan atau polemik yang dapat mengganggu pemungutan suara. Biarkan pada masa tenang ini, rakyat pemilih menimbang-nimbang calon kepala daerah yang akan mereka pilih. Jangan sampai ada kegiatan politik uang (money politics) atau menawarkan iming-iming tertentu kepada rakyat pemilih untuk mempengaruhi mereka dalammemilih.Saatnyarakyatberdaulat memilih kepala daerah. (bud/ant/nii)


SURABAYA 03

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Kapolda Jatim: Tidak Ada Toleransi

KILAS

Tiga Polisi Terlibat Narkoba

Gugatan M Sholeh Ditolak

SURABAYA (BM) - Tiga anggota polisi aktif yang diduga terlibat dalam kasus penyalahgunaan obat-obatan terlarang menjalani pemeriksaan oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur di Mapolda Jatim, Senin. “Tiga anggota polisi tersebut adalah SI anggota Polres Mojokerto berpangkat Aiptu, SR anggota Polres Jombang berpangkat Aiptu, dan DP anggota Polres Kota Kediri berpangkat Aiptu,” kata Kapolda Jatim Irjen Machfud Arifin. Machfud menegaskan pihaknya terus berkomitmen untuk memberantas peredaran narkotika dan obat obatan terlarang tersebut. Untuk itu dirinya tak segan menindak tegas siapapun tak

Kapolda Jatim Irjen Machfud Arifin

terkecuali anggota polisi yang terlibat penyalahgunaan narkoba. “Pokoknya kalau ada anggota yang melakukan penyimpangan, apalagi narkoba, tidak ada toleransi ya pasti diproses,” katanya. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera, mengatakan saat ini ketiga anggota polisi aktif tersebut sedang menjalani pemeriksaan oleh Bid Propam Polda Jatim. Namun dirinya enggan menjelaskan akan ada tindakan pemecatan atau tidak. “Itu ditangkap dan baru diperiksa. Jadi kita menunggu prosesnya,” ujarnya. Barung menjelaskan pada hari Sabtu (11/2) Sat Narkoba Polres Kediri berhasil menangkap seorang Anggota Polri aktif inisial SI dengan barang bukti dua paket

sabu seberat 0,7 gram. Selanjutnya petugas Sat Resnarkoba Polres Kediri langsung menuju ke rumah Aiptu SI, pada saat bersamaan datanglah Aiptu SR dan langsung diamankan. “Penggeledahan dilanjutkan di rumah kosong sebelah rumah Aiptu SI dan di dalam rumah tersebut diamankan seorang anggota Polri inisial Aiptu DP dan dua orang wanita yang berprofesi sebagai pemandu karaoke. Selain itu ditemukan barang bukti seprangkat alat hisab sabusabu,” ucapnya. Setelah itu ketiga oknum dibawa ke Polres kediri untuk dilakukan pemeriksaan dan tes urine. Hasilnya, urine ketiganya terbukti positif mengandung amfetamin dan metafetamin. (ind/ant/nii)

PENGGANTI SIMULASI: SMKN 2 Surabaya mengadakan tryout sebagai pengganti simulasi UNBK yang diikuti 80 siswa tiap sesinya, Senin (13/2).

Terbentur UKK, Simulasi UNBK Tidak Dilakukan SURABAYA (BM) – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) memasuki tahap simulasi, Senin (13/2). Namun, tidak semua sekolah penyelenggara UNBK melakukan simulasi tersebut. Penyebabnya, komputer sekolah masih digunakan untuk keperluan yang lain. Seperti di SMKN 2 Surabaya yang belum mengikuti simulasi. Pasalnya, sebagian besar perangkat komputer digunakan untuk uji kompetensi keterampilan (UKK). Teknisi SMKN 2, Hidayat menjelaskan, sebagai ganti simulasi dilakukan tryout internal menggunakan 80 komputer dalam laboratorium multimedia. Tryout ini dilakukanselama 3 hari. Dengan jadwal 1 pelajaran tiap harinya yang terbagi 10 sesi. “Karena tidak wajib, kami tidak ikut dulu.

Yang penting siswa latihan dengan memakai komputer,” katanya, Senin (13/2). Dia menjelaskan, memang sejak awal sekolahnya tidak mengikuti simulasi karena bersamaan jadwal UKK. Hanya saja latihan dengan mendownload soal dari pusat dan mengunduh token untuk ujian dilakukan saat gladi bersih. “Kalau gladi bersih juga tidak perlu banyak persiapan. Karena semua sudah tertata tahun lalu. Tinggal menyinkronkan aplikasi pusat pada klien (komputer),” terangnya. Sementara itu, SMKN 7 Surabaya sudah memulai simulasi karena komputer di sekolahnya sedang tidak dipergunakan, sebab UKK baru diadakan pada 15 Februari 2017. Sinkronisasi dengan mengunduh paket UNBK dilakukan sejak Sabtu (11/2) lalu.

Wakil Kepala SMKN 7, M Ardianto mengatakan, simulasi dilakukan selama 3 hari. Sebanyak 468 siswa kelas XII mengikuti simulasi yang terbagi 3 sesi dalam 5 laboratorium komputer. “Kebetulan jaringan lancar semua, tidak ada kendala. Dengan simulasi ini kami bisa memetakan soal ujian yang dari pusat. Karena soal semuanya dari pusat,” ujarnya. Sementara itu, SMK Rajasa harus menunda Simulasi yang sudah direncanakan karena gangguan jaringan internet. Sehingga pengunggahan token untuk log in siswa tidak bisa dilakukan. “Besok (hari ini, red) kami coba lagi dengan mata pelajaran yang berbeda,” ungkap Kepala SMK Rajasa Yudin Bayo Sili. Terpisah, Kepala Cabang Dinas Pen-

didikan (Dindik) Jatim Wilayah Surabaya, Sukaryantho mengungkapkan, simulasi UNBK bersifat tidak wajib. Hal ini sebagai media pengenalan aplikasi baru dalam UNBK. Termasuk mengenalkan teknisi dan proktor yang jadi bagian dari UNBK. “Pasti ada kendalanya, dan ini akan menjadi catatan bagi Puspendik untuk mencari solusi. Pengecekan alat dan jaringan juga bisa dilakukan sekolah saat mendownload atau sinkronisasi soal,” jelasnya. Setiap sekolah juga telah dijadwalkan oleh Puspendik dalam sinkronisasi simulasi. Sehingga tidak mengalami gangguan dalam pengunggahan data untuk simulasi UNBK. Dikatakannya, tahapan wajib UNBK dilakukan dimulai pada Gladi bersih yaitu 6 dan 7 Maret 2017. (sdp/nii)

Dahlan Iskan Ajukan Gugatan Praperadilan

Dahlan Iskan

SURABAYA (BM) - Dahlan Iskan mengajukan gugatan praperadilan terkait penetapan dirinya sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dana proyek mobil dan bus listrik oleh Kejaksaan Agung. “Gugatan sudah masuk dan didaftarkan, Jumat (10/2) kemarin, di Jakarta Selatan, dengan register perkara nomor 17,” kata Agus Dwi Warsono, salah satu kuasa hukum Dahlan Iskan, Senin (13/2). Dasar gugatan praperadilan tersebut, kata Agus, karena penetapan Dahlan Iskan hanya berasal dari petikan surat putusan kasasi

Mahkamah Agung atas terdakwa Dasep Ahmadi. “Penetapan tersangka Dahlan adalah prematur. Karena salinan putusan pengadilan yang berkekuatan hukum atas nama terdakwa Dasep Ahmadi belum diterima,” ujarnya. Perlu diketahui, proyek pengadaan 16 mobil listrik diduga menimbulkan kerugian negara sekitar Rp 32 miliar di tiga perusahaan di bawah naungan BUMN. Saat itu, Dahlan Iskan masih menjabat sebagai Menteri BUMN pada 2013, meminta PT BRI, PT Perusahaan Gas Negara,

dan PT Pertamina menjadi sponsor pengadaan mobil listrik guna mendukung KTT APEC di Bali. Setelah proyek itu selesai dikerjakan, 16 mobil listrik berjenis electric microbus dan electric executive bus itu rupanya tak dapat digunakan karena tidak dibuat sebagaimana mestinya. Mobil itu hanya diubah pada bagian mesinnya. Hasil uji di ITB menyatakan bahwa pembakaran bahan bakar di mesin tidak optimal dan mengakibatkan mesin cepat panas dan turun mesin. (bry/ssn/nii)

SURABAYA (BM) - Hakim Pengadilan Negeri Surabaya, I Wayan Sosiawan, menolak semua gugatan M. Sholeh bersama timnya mengenai pembangunan pos polisi di area Bandara Juanda Surabaya, Senin. Hakim menilai, gugatan yang dilakukan penggugat (M. Sholeh) terhadap tiga tergugat yakni Presiden, Kapolri dan Panglima TNI cq KASAL, tidak mempunyai payung hukum. Sebab, menurut hakim, untuk membangun pos polisi itu harus tetap ada izjin dari pemilik tanah yang sah. Dalam hal ini adalah TNI Angkatan Laut, karena Bandara Juanda Surabaya merupakan Penggugat, Pengacara M Sholeh sudah wilayah terotorialnya. “Pengamanan di Bandara Juanda Surabaya selama ini sudah ada koordinasi. Antara petugas keamanan Bandara dalam hal ini tergugat (TNI Angkatan Laut) dengan kepolisian. Jadi pos polisi bukan hal yang penting,” kata I Wayan Sosiawan, Senin (13/2). Bukti yang ditunjukkan itu, kata I Wayan, seperti setiap ada tindak pidana di sekitar area Bandara Juanda Surabaya, dilakukan pemeriksaan atau penanganan awal dari petugas keamanan Bandara Juanda, yakni TNI Angkatan Laut, juga dari manajemen PT Angkasa Pura. Setelah itu, baru dilakukan tindak lanjut dengan menyerahkan perkara atau kasusnya ke pihak kepolisian yang sudah dilakukan koordinasi. “Semua bukti itu ditunjukan oleh tergugat di persidangan,” ujarnya. Mengenai putusan tersebut, Mochammad Novan Ibrahim, penasihat hukum dari pihak yang mewakili penggugat mengaku, masih pikir-pikir untuk melakukan upaya hukum. “Kan masih ada waktu empat belas hari, untuk berpikir. Langkah upaya hukum apa yang akan dilakukan,” kata Novan Mochammad Sholeh melayangkan gugatan bernomor 208/pdt.G/2016/PN.Sby, terhadap tiga orang yang bertanggung jawab pada Bandara Juanda, yakni Presiden, Kapolri dan Panglima TNI cq KASAL. Dasar gugatan itu, karena tidak adanya keberadaan pos polisi di sekitar area Bandara Juanda Surabaya. Pos polisi itu ada dengan tujuan untuk menjaga tupoksinya semestinya dalam penanganan. (bry/ssn/nii)

Warga Belajar Paket B Dan C Ikuti UNBK SURABAYA (BM) – Pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) tidak hanya dirasakan siswa SMP/MTs di Surabaya. Warga belajar di pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM), untuk pertama kalinya, akan ikut UNBK tahun ajaran 2016/2017. Utamanya bagi peserta ujian kesetaraan Paket B (setara SMP) dan Paket C (setara SMA). Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Surabaya Ikhsan mengatakan, UNBK untuk Paket B dan Paket C terus dimatangkan. Warga belajar PKBM dapat ikut try out UNBK di SMP yang sudah ditentukan. “Sudah kami atur, PKBM ini ikut SMP ini, PKBM lain ikut SMP ini,” kata dia saat dikonfirmasi, Senin (13/2). Selain menyiapkan lokasi ujian, Dispendik bekerja sama dengan Tim UNBK Pusat Penilaian Pendidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyosialisasikan dan melatih proktor serta teknisi UNBK. Sebanyak 760 proktor dan teknisi di tingkat SMP dan 711 proktor dan teknisi PKBM telah dilatih akhir pekan lalu. Mantan Kepala Bapemas dan KB Kota Surabaya tersebut menyampaikan, koordinasi dalam persiapan ataupun pelaksanaan UNBK nanti, Dispendik membuat tim untuk melakukan koordinasi dengan perwakilan para proktor di setiap wilayah. Menurut Ikhsan, koordinasi tersebut sama seperti pada tahun lalu, yakni menggunakan media sosial sebagai salah satu sarana dalam berkomunikasi. Sementara itu, Tim UNBK Puspendik Kemendikbud, Handaru Catu Bagus mengapresiasi terlaksananya UNBK 100 persen di Surabaya tahun 2016 lalu. Langkah tersebut dianggap mampu memotivasi daerah-daerah lain untuk menyelengggarakan UNBK pada tahun 2017. “Tahun lalu ada sekitar 4.000 yang mengikuti UNBK, namun pada tahun 2017 ini jumlahnya naik menjadi 31.000 sekolah se-Indonesia yang mengikuti UNBK,” tuturnya. (sdp/nii)

Dorong Siswa Bercita-cita Tinggi dan Percaya Diri SURABAYA (BM) – Persoalan besar siswa SMA adalah kurangnya informasi tentang bidang studi lanjutan di perguruan tinggi, baik dalam maupun luar negeri, usai lulus dari sekolah. Celakanya lagi, orang tua dari siswa sendiri belum mengetahui bakat, kemampuan, dan passion anak. Sehingga, setelah lulus SMA, siswa tersebut kesulitan memilih bidang studi. Hal itu disampaikan Suko Widodo, selaku Representatif Prime Surabaya, saat memotivasi 600 siswa SMAN 16 Surabaya, Senin (13/2). Prime sendiri merupakan lembaga pendamping belajar di luar negeri. Lembaga ini memberikan konsultasi dan pendampingan bagi anak Indonesia yang ingin kuliah di luar negeri. “Banyak kejadian, anak-anak pintar tidak masuk jurusan yang sesuai,” kata dia.

Laki-laki yang juga menjabat Ketua Pusat Informasi dan Humas (PIH) Universitas Airlangga (Unair) ini mengakui, siswa-siswa Indonesia banyak yang pintar secara akademik. Namun, kelemahan yang dimiliki ialah kurangnya rasa percaya diri dan rendahnya hubungan dengan dunia luar. “Saya motivasi agar anak-anak lebih percaya diri dan bercita-cita tinggi,” ungkapnya. Siswa SMA, lanjut Suko, juga harus pandai melihat masa depannya. Oleh karena itu, siswa harus mampu menganalisa bakat dasar, passion serta menghitung peluang di perguruan tinggi. “Pengenalan bakat bisa memanfaatkan guru bimbingan konseling (BK),” tuturnya. Sedangkan dalam melihat peluang perguruan tinggi, siswa sebaiknya mengumpulkan infor-

BM/SULUH DWI PRIAMBUDI

MOTIVASI SISWA: Suko Widodo memotivasi siswa SMAN 16 Surabaya agar mengenali bakat sejak dini, percaya diri, serta bercita-cita tinggi.

masi sebanyak-banyaknya tentang bidang studi.

Di era masyarakat ekonomi ASEAN (MEA) ini, Suko menyarankan

pemerintah memberi kesempatan siswa untuk mengikuti programprogram internasional. Dia mencontohkan diadakannya studi exchange, kunjungan, atau undang atase pendidikan asing yang ada di Indonesia. Dengan begitu, siswa memiliki wawasan global. “Ini era global. Indonesia sudah masuk MEA. Semestinya, sekolah-sekolah juga membuka diri,” tegasnya. Suko melanjutkan, pelajar di Indonesia sudah waktunya didorong maju dan berpikir serta bersikap global. Surabaya khususnya, jangan hanya jadi jago kandang. Tetapi harus jadi kandangnya jago dalam kompetisi global. Dalam kesempatan itu, Prime menawarkan beasiswa pendidikan internasional. Salah satu pilihannya adalah kuliah di negara Jerman. Suko mengatakan, Prime akan men-

dampingi anak untuk belajar bahasa negara tujuan, memilih lokasi kuliah, hingga mencari tempat tinggal. “Ada yang mengatakan, masuk di Jerman itu lebih gampang dibanding masuk SBMPTN,” terangnya. Di Jerman terdapat empat bidang yang bagus peluangnya. Empat bidang tersebut adalah medicine, teknologi, humaniora, dan seni. “Setelah lolos tes masuk, siswa Indonesia bisa masuk ke sana,” jelasnya. Yang penting, kata Suko, bila inging berkuliah di luar negeri harus memiliki upaya yang keras. Salah satu siswa SMAN 16 Surabaya, Karina mengaku ingin berkuliah di jurusan kedokteran. Salah satu negara tujuan ialah Inggris. “Dengan adanya sosialisasi ini, semangat saya untuk melanjutkan pendidikan makin tinggi. Inggris menjadi tujuan,” tandasnya. (sdp/nii)


04 MOJOKERTO - JOMBANG

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Anggota Terlibat Sabu, Polres Mojokerto Bereaksi

MOJOKERTO(BM)-Polres Mojokerto dan Polres Jombang membenarkan penangkapan anggota mereka yang terlibat kasus narkoba oleh Polres Kediri. Kapolres Jombang AKBP Agung Marlianto berjanji akan menerapkan sanksi tegas, sedangkan Polres Mojokerto baru akan mendalami keterlibatan anggota mereka ke Polres Kediri.”Memang benar ada anggota kami yang tertangkap kasus sabu. Aiptu Su saat ini sedang proses hukum,” kata Agung kepada wartawan, Senin (13/2/). Aiptu Su merupakan staf di Sat Sabhara Polres Jombang. Menurut Agung, jika anggotanya terbukti terlibat dalam peredaran narkoba, pihaknya akan menjatuhkan sanksi tegas hingga pemecatan. Karena itu, pihaknya menunggu proses hukum yang dilakukan Polres Kediri. “Jika terbukti tidak menutup kemungkinan bisa dikenakan sanksi PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat),” tegasnya. Selain Aiptu Su, Sat Reskoba Polres Kediri juga menangkap Aiptu SI, staf di

Bag Sumda Polres Mojokerto dan Aiptu DPD, anggota Unit Sabhara Polsek Kediri Kota, Polres Kediri Kota. Ketiganya diringkus pada Minggu (12/2) dini hari.Aiptu SI ditangkap pertama kali. Dari oknum berseragam cokelat ini petugas menemukan barang bukti 2 paket sabu seberat 0,7 gram. Petugas lantas mendatangi rumah Aiptu SI di Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang. Di lokasi itu polisi menangkap Aiptu Su. Sementara di sebuah rumah kosong dekat rumah Aiptu SI, petugas mendapati Aiptu DPD sedang bersama dua orang pemandu lagu (purel). Hasil tes urine ketiganya positif usai mengkonsumsi narkoba. Atas penangkapan ini, Polres Mojokerto juga angkat bicara. Hanya saja statemen resmi disampaikan Kasat Reskrim AKP Budi Santoso karena Kapolres sedang ada kegiatan di Polda Jatim. “Kami juga prihatin kenapa anggota sampai kesana. Ini masih diusut oleh Propam terkait kode etik,” kata Budi.

KILAS

Pengrajin Bunga Hias Kebanjiran Pesanan Valentine

FOTO: BM/PRAYOGI

JELASKAN: Kasat Reskrim Polres Mojokerto AKP Budi Santoso didampingi Kasubag Humas dan Propam saat memberikan keterangan terkait anggota polres yang tertangkap nyabu.

Budi menjelaskan, Kasi Propam Ipda Sutakat hari ini akan ke Polres Kediri untuk mendalami keterlibatan Aiptu SI. Nantinya Aiptu SI akan menjalani pemeriksaan tersendiri oleh

Sipropam Polres Mojokerto terkait pelanggaran disiplin dan kode etik sebagai anggota Polri. “Tapi pidananya yang mempunyai kewenangan Polres Kediri,”tandasnya.(bud/gie/dra)

Kasus Tewasnya Dua Pemuda Desa Segunung Segera Terungkap

FOTO: BM/IST

UNGKAP : Mayat dua Pemuda saat dievakuasi untuk dibawa ke RS Bhayangkara Polda Jatim

MOJOKERTO(BM)- Polres Mojokerto terus melakukan pengembangan untuk mengungkap kasus tewasnya dua pemuda di parit Dusun,Desa Segunung, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto Minggu (12/2). Dalam reka ulang yang digelar polisi di lokasi, ditemukan sejumlah luka pada tubuh korban. Sepeda motor yang diduga dikendarai kedua korban ditemukan sekitar 100 meter pada sisi selatan lokasi penemuan mayat. “Dua kemungkinan, antara korban dibunuh atau mengalami kecelakaan lalu lintas,” terang Kasat Reskrim Polres Mojosari, AKBP Budi Santoso. Pihaknya menunggu hasil autopsi dari RS Bhayangkara Polda Jatim sebagai bahan untuk mengungkap kasus tersebut, meski telah mempunyai kesimpulan hasil penyelidikan. “Sudah ada kesimpulan, tapi kami menunggu hasil autopsi satu minggu. Kami belum bisa menyampaikan, karena harus melaporkan ke Kapolres,” kata Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Budi Santoso, Senin (13/2). Budi menjelaskan, proses autopsi jenazah kedua korban yang sebelumnya di RSUD Prof Dr Soekandar

Mojosari, terpaksa dialihkan ke RS Bhayangkara Polda Jatim. Menurutnya, tim dokter RSUD tak mampu mengidentifikasi penyebab kematian korban. “Kami menunggu hasil autopsi sekitar satu minggu. Namun, kira-kira mayat tersebut meninggal karena benturan benda tumpul,” ujarnya. Menurutnya, kesimpulan itu diambil berdasarkan keterangan 7 orang saksi dan bukti-bukti yang ditemukan dari proses olah TKP. “Saksi penemu mayat pertama, saksi yang melihat korban pada malam sebelum meninggal, korban melakukan apa sampai meninggal itu ada rangkaiannya, itu sudah kami periksa semua,” terangnya. Budi menambahkan, sebelum ditemukan tewas di parit, korban sempat nongkrong di sebuah warung kopi. “Keterangan saksi, dia (korban) sempat ngopi di warung. Nanti jelasnya kami sampaikan setelah saya lapor ke Kapolres,” tandasnya. Sebelumnya, kedua mayat pemuda tersebut diketahui bernama Edi purwanto (25), karyawan pabrik dan M Soleh (20), tukang las. Keduanya

asal Dusun,Desa Segunung, Kecamatan Dlanggu. Mayat kedua pemuda itu pertama kali ditemukan oleh sekelompok anak punk pada Minggu (12/2), sekitar pukul 08.30 WIB. Sebelum mayat ditemukan, sepeda motor korban ditemukan tiga orang remaja warga Desa Mojokarang, Kecamatan Dlanggu sekitar 100 meter dari TKP dalam kondisi rusak parah di bagian depannya,ditemukan Minggu (12/2) sekitar pukul 03.00 WIB. Ketiga remaja itu adalah Samsul Ma’arif, Slamet Dwi Febriyanto dan Dwiki Febriansyah saat pulang dari melayat, ketiganya menuju ke warung kopi Desa Kalen. Namun, di tengah perjalanan mereka berhenti untuk buang air kecil di parit. Saat itu mereka melihat sepeda motor bernopol S 3377 P tergeletak di parit, atau sekitar 100 meter pada sisi selatan lokasi penemuan mayat. ”Posisi motor mengadap ke utara, sebagian terjebur ke parit. Kemudian kami tarik ke atas dan kami bawa ke balai Dusun Mojogeneng (Desa Mojokarang),” kata Samsul kepada wartawan di Polsek Dlanggu, Minggu (12/2).(bud/gie/dra)

KEDIRI - NGANJUK

www.beritametro.co.id

FOTO: BM/IST

TAK TERPENGARUH: Harga cabai di Kota Kediri hingga saat ini masih melambung tinggi, meski telah diadakan operasi pasar beberapa waktu lalu.

Nyabu, Tiga Anggota Polisi Aktif Ditangkap

KEDIRI(BM)-Polres Kediri menangkap tiga anggota polisi aktif yang kedapatan mengkonsumsi narkoba. Petugas yang seharusnya memberikan contoh ke masyarakat kini malah berurusan dengan hukum. Informasi yang dihimpun, tiga polisi yang mengonsumsi sabusabu yakni SI pangkat Aiptu yang menjabat Bagsumda Polres Mojokerto, S pangkat Aiptu jabatan Staf Sat Sabhara PolPERWAKILAN

res Jombang, dan DPD pangkat Aiptu jabatan Sat Sabhara Polsek Kediri Kota Polres Kediri Kota. Ketiga anggota polisi tersebut kini telah menjalani pemeriksaan di Polres Kediri. Penangkapan tersebut bermula , tiga orang anggota polisi aktif, pada Minggu (12/2/) sekira pukul 01.00 WIB telah digrebek oleh anggota Satreskoba Polres kediri. Ketiganya diduga mengkonsumsi narkoba

FOTO: BM/PRAYOGI

MENINGKAT : Ibu-ibu warga Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto saat mengerjakan bunga valentine pesanan.

berita metro

Paska Operasi Pasar, Harga Cabai Tetap Tinggi KEDIRI(BM)- Naiknya harga cabai rawit, akibat cuaca buruk yang masih berlangsung saat ini, sehingga banyak petani gagal panen. Dinas Perindustrian Perdagangan Pertambangan dan Energi (Disperdagtamben) Kota Kediri telah melakukan sidak di sejumlah pasar tradisional Kota Kediri terkait kembali melambungnya harga cabai rawit mencapai Rp 140 ribu per kilogram. Sampai saat ini harga cabai rawit masih bekisar di harga Rp 140 ribu per kilogramnya sedang harga cabai besar stabil di harga Rp 40 ribu, sedangkan cabai keriting di harga Rp 60 ribu per kilogramnya.” iya mas, setengah ons masih Rp 6.500 an”, ucap zulaikah seorang pedagang di pasar Setono Betek. Dwi Rachman Kabid Perdagangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Kediri mengatakan ,“Kami hanya melakukan pengawasan terhadap pedagang dan akan melakukan kordinasi dengan Tim Pengedali Infalsi, Bulog untuk menekan harga, karena beberapa waktu lalu operasi pasar telah dilakukan, namun tidak dapat menurunkan harga cabe justru kembali naik akibat curah hujan yang tinggi,” ujarnya. Kenaikan ini akibat intensitas hujan yang tinggi terutama pada malam hari mengakibatkan buah cabai rontok dan busuk. Harga cabe yang tinggi juga mengakibatkan penjualan padagang turun hingga 50 persen jika dibanding saat harga cabe normal. (roj/dra)

MOJOKERTO (BM) – Perayaan hari valentine yang diperingati setiap 14 Februari, menjadikan pengrajin bungan hias di Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, kebanjiran pesanan. Bunga berbahan stocking itu banyak diminati muda-mudi sebagai hadiah kepada pasangannya. Sejak seminggu terakhir, pesanan pengrajin ini naik 50% dibandingkan hari biasa. Berkah valentine itu dirasakan oleh Tutut Litalin Suhartatik (44), pemilik galeri bunga hias berbahan stocking di Desa Bejijong. Dibantu 10 orang karyawannya, ibu tiga anak ini sedang sibuk mengerjakan pesanan bunga hias jenis mawar merah. Ya, bunga hias jenis ini paling banyak diminati kalangan muda-mudi sebagai ungkapan kasih sayang kepada pasangannya. “Menjelang valentine pesanan meningkat sampai 50% dari biasanya. Salah satunya pesanan dari Malang 100 tangkai bunga mawar, juga banyak lagi pesanan dari lokal Mojokerto sendiri,” kata Tutut ditemui wartawan di bengkel kerajinan tangan miliknya. Banyaknya pesanan, kata istri Zaidi Imron Rosyidi (48) ini, otomatis membuat omzet penjualannya melonjak tajam. Jika bulan sebelumnya rata-rata menghasilkan Rp 15 juta, pada momen menjelang valentine ini Tutut mengaku mampu meraup omzet hingga Rp 22,5 juta. “Alhamdulillah keuntungan bersih saya 50% dari omzet penjualan, cukup untuk menggaji ibu-ibu rumah tangga yang membantu saya,” ujarnya. “Kalau dijual tangkaian harganya Rp 10-12 ribu, sedangkan dalam bentuk rangkaian harganya mulai Rp 100-500 ribu, tergantung besar-kecilnya rangkaian bunga,” terangnya. Tutut menambahkan, pemilihan bahan stocking bukan tanpa alasan. Menurut dia, karakter kain nilon stocking lebih natural jika dipakai kelopak bunga. “Stocking warnanya lebih ke bentuk bunga asli, dibuat bunga macam apa saja bisa,” tandasnya. (bud/gie/dra)

jenis sabu bersama dua teman wanita yang berprofesi sebagai pemandu lagu.Ketiga terduga diamankan bersama barang bukti narkoba jenis sabu seberat 0,7 gram. Aksi pengrebekan ini, Kapolres Kediri AKBP Sumaryono saat dikonfirmasi Minggu malam (12/2) membenarkan kejadian ini, namun meminta untuk konfirmasi ke Polda Jatim, “Bukan kewenangan saya untuk mem-

berikan keterangan, silahkan konfirmasi ke Polda ya,”jelas Sumaryono. Sementara sumber di kalangan Kepolisian, Aiptu DPD ini dikenal pendiam dan tidak pernah berbuat neko- neko. “ Saya tidak menyangka jika yang bersangkutan memakai obat terlarang, orangnya baik dan pendiam kok,” jelas salah satu kawan dekat DPD di Polsek Kediri Kota. Sementara terkait ke-

beradaan purel, dikabarkan keduanya bertempat tinggal di Desa Badas Kecamatan Pare, saat ini turut diamankan di Polda Jatim. Atas kejadian ini, Ketua Persatuan Purnanawirawan Polri (PP. Polri), AKBP (Purn) Tulus Wahyu Widodo meminta kepada seluruh anggota polisi aktif untuk menjaga sumpah janji anggota Polri mengacu pada Tri Brata dan Catur Prasetya.(bad/dra)

KILAS

Sosialisasi Tunjangan Kinerja untuk Prajurit NGANJUK(BM)-Tunjangan Kinerja (Tunkin) untuk prajurit adalah sebagai bentuk penghargaan dari pemerintah dengan harapan tercipta prajurit yang profesional dan proporsional. Profesional bisa diartikan menjalankan profesi sesuai dengan keahliannya atau dengan kata lain benar-benar ahli di bidangnya. Sedangkan proporsional yakni seimbang dan tidak melewati ambang batas kewajaran dari porsi prajurit tersebut. Guna mengetahui apakah seorang prajurit sudah profesional dan proporsional, maka perlu dilakukan penilaian yang meliputi beban kerja dan analisa jabatan. Sedangkan penilaian dilakukan oleh atasan dari prajurit itu sendiri. Agar penilaian yang diberikan oleh atasan kepada bawahan sesuai dengan unsur-unsur yang seharusnya dinilai, maka perlu adanya pedoman penilaian. Menurut Pasi Pers Kodim 0810/Nganjuk Kapten Inf Khoirul Ma’sum, pihaknya melakukan sosialisasi bagaimana proses penyusunan penilaian beban kerja, analisa jabatan dan pedoman penilaian kinerja individu kepada seluruh operator Koramil jajaran Kodim di aula Makodim 0810/Nganjuk. “Dipilihnya operator sebagai peserta dalam sosialisasi ini karena penyusunan dan pedoman penilaian tersebut menggunakan sarana komputer yang berbasis offline,” terang Kapten Ma’sum. Setelah diadakannya sosialisasi ini maka diharapkan seluruh Koramil di jajaran Kodim 0810/Nganjuk bisa memberikan penilaian sendiri terhadap anggotanya. ‘Karena yang tahu persis akan kinerja anggotanya adalah koramil itu sendiri,” terang Kapten Inf Khoirul Ma’sum. (kam/dra)

FOTO: BM/KAMTO

JELASKAN : Suasana sosialisasi di Makodim 0810/Nganjuk.

BIRO MOJOKERTO - JOMBANG: Prayogi BIRO KEDIRI - NGANJUK: Ibad, M Siroj, Kamto


MALANG RAYA 05

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Dewan Pertanyakan Ketegasan Pemkab Terkait ABT Wendit MALANG(BM)-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Malang mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang untuk segera menetapkan harga dasar Air Bawah Tanah (ABT) Sumber Wendit yang dijual kepada PDAM Kota Malang. Dewan memberi tenggang waktu selama dua bulan, sejak hari ini, Senin (13/2). Dewan berharapkan agar PDAM Kota Malang dalam melakukan kontrak kerjasama dengan pihak tempat Wisata Wendit dalam hal pengambilan air bersih agar dapat mningkatkan harga air dalam per kubiknya.

Anggota Komisi A DPRD Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto, mengatakan, adanya kerjasama selama ini harga air yang dibeli oleh PDAM Kota Malang dinilai terlalu murah dan jauh dari harga yang mereka jual kepada para pelanggang yang ada di Kota Malang dan pihaknya memberi batas waktu untuk menyelesaikan kontrak kerja yang selama ini sudah habis mulai tahun 2015. “Jika batas waktu yang kami berikan itu, tetap saja tidak ada penetapan nilai dasarnya, maka harga nilai dasar air yang kami usulkan disetujui yakni Rp 700 –

Rp 1000 meter per-kubik,” tegas Didik Gatot Subroto. Jika nilai yang diusulkan tersebut, PDAM Kota keberatan dan tidak mau menerima, lanjut Didik, maka Pemkab Malang harus tegas. Pemerintah harus memutus hubungan kerjasama sementara dengan PDAM Kota Malang. “Karena lebih baik air Sumber Wendit tersebut, dikelola sendiri oleh Pemkab Malang, untuk disalurkan kepada warga Kabupaten Malang. Maka akan ada keuntungan dan pendapatan yang lebih besar,” terangnya.

FOTO: BM/IST

Didik Gatot Subroto

Reaksi keras Komisi A tentang penetapan harga dasar air ini, terkait dengan perpanjangan kerjasama harga dasar air bawah tanah Sumber Wendit dengan PDAM Kota Malang. Karena sampai setahun berjalan ini, masih belum ada titik temu penetapan harga dasar. Dewan sebelumnya sudah meminta Dinas ESDM sebagai leading sektor kerjasama ini, untuk segera menyelesaikan. Tetapi lantaran ESDM sudah dilebur, maka Dewan meminta Pemkab untuk segera bertindak. Karena itu, Komisi A meminta supaya Bupati Malang Dr H Ren-

Walikota Buka Diklat Penilaian Properti Dasar MALANG(BM)-Bertempat di PSBB MAN 3 Malang Senin (13/2) kemarin dilaksanakan pembukaan Diklat Penilaian Properti Dasar Pemerintah Kota Malang oleh Walikota Malang H. Moch Anton dengan didampingi Sekretaris Daerah Kota Malang, Dr. Idrus dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Malang, Anita Sukmawati. Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Pusdiklat Kekayaan Negara dan Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan RI, Dr. Lalu Hendry Yujana, SE.Ak, MM. Walikota Malang yang kerap disapa abah Anton menyampaikan bahwa aset daerah saat ini menjadi sorotan utama bagi pemerintah daerah di seluruh Indonesia. Aset daerah merupakan sumber daya yang penting bagi pemerintah daerah, karena aset atau barang daerah merupakan potensi ekonomi yang dimiliki daerah serta memiliki nilai finansial dan ekonomi yang bisa diper-

FOTO BM/KHOLIL

BUKA : Walikota Malang,HM.Anton aaat membuka Diklat Penilaian Properti Dasar Pemerintah Kota Malang

oleh pada masa mendatang, sekaligus menunjang peran dan fungsi pemerintah daerah sebagai pemberi pelayanan publik kepada masyarakat. “Karena itu, pemerintah daerah seharusnya mampu mengelola aset yang dimilikinya agar dapat menciptakan aset yang bernilai tinggi dengan cara memberdayakan dan mengembangkan aset yang sudah dimilikinya” ujar Abah. Pengelolaan asset, barang milik daerah sebagaimana

dimaksud dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia nomor 27 tahun 2014 tentang pengelolaan barang milik Negara,daerah dan Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 19 tahun 2016 tentang pedoman teknis pengelolaan barang milik daerah, bukan semata hanya masalah administratif, namun, lebih menekankan pengelolaan barang milik daerah yang harus mengedepankan prinsipprinsip peningkatan efisiensi,

keefektifan dan menciptakan nilai tambah. “Pengelolaan barang milik daerah harus dilaksanakan atas dasar asas fungsional, kepastian hukum, transparansi, efisiensi, akuntabel, dan kepastian nilai,”tegas abah Anton. Pengelolaan aset yang tidak berjalan dengan baik, akan memberi dampak pada melemahnya pencapaian pendapatan asli daerah (PAD) serta berpengaruh pada kinerja laporan

dra Kresna untuk turun tangan. “Kerjasama antara Pemkab Malang dengan PDAM Kota Malang terkait air bawah tanah Sumber Wendit ini, sudah berjalan sekitar 30 tahun lalu. Setiap 10 tahun sekali, harus ada perpanjangan kerjasama. Kerjasama tersebut sudah habis tahun 2015 lalu, dan harga dasar air harus ada peningkatan,” jelasnya. Alasan peningkatan, menurut Didik, karena sebelumnya harga dasar air hanya Rp 80 rupiah saja per-meter kubik. Sementara PDAM Kota Malang, menjual lagi kepada masyarakat

dengan harga Rp 800 – Rp 3500 per-meter kubik. Perbandingan harga beli dan jual yang sangat jauh itulah, menjadi alasan Komisi A untuk meningkatkan penetapan harga dasar air. “PDAM Kota Malang meningkatkan nilai jual air, beralasan karena biaya operasionalnya yang mahal. Mulai dari biaya angkut, mesin dengan biaya pengolahan air untuk menjadi layak minum. Tetapi, kalau PDAM Kota Malang tidak mau dengan harga dasar yang baru, ya lebih baik kerjasama diputus sementara,” paparnya. (lil/dra)

KILAS

keuangan daerah, yang dapat menghambat perolehan opini wajar tanpa pengecualian pada saat akhir pemeriksaan laporan keuangan. Abah Anton juga berpesan kepada seluruh peserta diklat agar dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya; agar nanti di dalam penerapannya di lapangan tidak menyalahi aturan dan membawa konsekuensi yang luas bagi Pemerintah Kota Malang untuk lebih meningkatkan transparansi dan memperlancar proses pengelolaan aset yang profesional dan modern dengan sehingga mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan keuangan daerah, guna tercapainya peningkatan kapasitas dan akuntabilitas pemerintah yang bersih, berwibawa dan bebas dari korupsi, sehingga mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.(lil/dra)

Warga Protes Jalan Rusak Penuhi Sambat Online MALANG(BM)-Sambat online yang merupakan situs pengaduan yang dibuat oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Malang untuk melaporkan segala bentuk keluhan masyarakat, sebulan terakhir dipenuhi dengan laporan jalan rusak di Kota Malang. Kepala Dinas Kominfo Kota Malang, Zulkifli Amrizal, mengungkapkan, hotline center Sambat Online banyak sekali pengaduan terkait rusaknya jalan baik khususnya jalan berlubang. “Cukup banyak, ada lah 200 lebih tetapi jumlah detailnya saya belum ingat, pokoknya mendominasi,” ujar Zulkifli. Laporan dari masyarakat yang mengeluh jalan rusak di Sambat Online, maka pihaknya langsung meneruskan ke Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait. “Kalau tentang jalan ya ke Dinas PU, beberapa kan memang sudah ditangani,” bebernya. Saat ditanya tentang peringkat laporan tentang jalan yang rusak atau laporan tentang lubang di jalan Kota Malang, mengungkapkan bahwa permasalahan tersebut menduduki peringkat yang cukup tinggi diantara sekian banyak laporan masyarakat yang masuk melalui Sambat Online. “Kalau untuk peringkatnya saya lupa peringkat ke berapa, tetapi cukup tinggi dibandingkan laporan lainnya yang masuk lewat sambat online,” ujar Zulkifli. (mal/dra)

PASURUAN - PROBOLINGGO

berita metro www.beritametro.co.id

Jembatan Ambrol, Siswa SDN Lewati Sungai

PASURUAN(BM)–Puluhan siswa– siswi Sekolah Dasar Negeri Grati IV Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan, terpaksa harus melewati derasnya air sungai saat berangkat sekolah lantaran jembatan yang biasa dilalui untuk berangkat sekolah ambrol diterjang banjir. Pantauan di lokasi, puluhan siswa – siswi tersebut silih berganti melewati derasnya air sungai untuk menuju ke sekolah. Licinnya bibir sungai tak menjadikan mereka mengurungkan niat untuk belajar. Seperti siswa kelas 5 yang tiap hari menyeberang sungai paska ambruknya jembatan mengaku terpaksa harus melewat sungai itu. “Tiga minggu ini tiap kali pergi sekolah ya lewat sini,” kala Abdulloh salah seorang murid yang menyeberangi sungai, Senin (13/2). Abdulloh mengaku, ia bersama kawan-kawannya tidak takut meskipun harus menyeberang sungai ketika berangkat sekolah. Tetapi, ketika air tinggi ia beserta puluhan temannya tidak berani dan mengurungkan niat untuk sekolah alias tidak masuk sekolah.

“Iya biasa saja. Tapi kalau airnya besar kadang ya libur sendiri. Takut,”katanya. Sementara itu, Muroyana, orang tua siswa berharap agar jembatan yang ambrol tersebut cepat diperbaiki. Pasalnya, jika terlalu lama ia kasihan terhadap para siswa yang menantang bahaya untuk pergi sekolah. “Iya harapan kami supaya jembatan itu segera diperbaiki. Kasihan anak-anak tiap pergi sekolah lewat sungai. Sedangkan jika milih muter tambah jauh ada sekitar 5 kilo,” kata Muroyana. Ambrolnya jembatan kali barat penghubung dua desa yakni Desa Kalipang dan Desa Gratitunon itu juga membuat warga mengeluh. Pasalnya jembatan yang terbuat dari bambu itu merupakan jalan alternatif warga untuk kegiatan sehari-hari. Abdulloh mengaku, ia bersama kawankawannya tidak takut meskipun harus menyeberang sungai ketika berangkat sekolah. Tetapi, ketika air tinggi ia beserta puluhan temannya tidak berani dan mengurungkan niat untuk sekolah alias tidak masuk sekolah.(pas/dra)

KILAS

Tiga Pengamen Tusuk Salesman di Halte

FOTO BM/IST

NEKAT : meski air sungai mengalir cukup deras, nmun anak sekolah dari SD ini tetap menyeberangi untuk berangkat dan pulang sekolah

Polres Sosialisasikan SIM Online

PROBOLINGGO(BM)–Terobosan baru dilakukan Korps Lalu Lintas (Korlantas) dengan mengumumkan layanan pembuatan SIM Online. Terobosan baru ini, masyarakat bisa membuat atau memperpanjang SIM mereka dengan lebih mudah dan praktis. Bagi warga yang berada Probolinggo sendiri saat ini juga sudah bisa memanfaatkan SIM online ini. Kanit Regident Satuan Lantas Polres Probolinggo Iptu Sugeng Sulistiyono, memberikan pengarahan kepada masyarakat yang akan mengajukan permohonan SIM di kantor Satpas Probolinggo.Saat ini Polri sudah memberikan fasilitas simulasi ujian teori mengemudi secara online, baik untuk mobil maupun sepeda motor. Selain itu, masyarakat yang berada jauh dari kota atau provinsi asalnya dan ingin memperpanjang PERWAKILAN

FOTO BM/IST

SOSIALISASI : Penerapan SIM online mulai dilakukan di tingkat Polres Probolinggo untuk perpanjangan maupun pengajuan SIM baru

SIM bisa langsung mendatangi di daerah tempatnya berada. Pelayanan SIM Online diberikan kepada masyarakat yang berada di luar kota asal tempat tinggal sesuai KTP. Misalnya seseorang sedang bekerja di Kota Probolinggo padahal KTP nya Surakarta dan SIM yang di-

milikinya saat ini dibuat di Surakarta sedang masa berlakunya habis. Maka untuk perpanjangan atau peningkatan, yang bersangkutan tidak perlu kembali ke Surakarta cukup datang ke Satpas Probolinggo. Jadi tidak harus pulang kampung untuk pembaruan SIM yang sudah

dimilikinya. Menurut Iptu Sugeng, pemberian SIM kepada pemohon harus diseleksi dan harus lebih selektif. Hal itu perlu dilakukan agar mengurangi angka kecelakaan lalu lintas. “Saya tentu berharap masyarakat dapat memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan ini. Ini pelayanan bagi warga yang ingin membuat atau memperpanjang SIM,” jelasnya. Terobosan ini akhirnya dilakukan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi untuk membuat pencatatan regristrasi pengemudi melalui aplikasi. Mengingat selama ini pelayanan publik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat masih sarat dengan permainan oknum. Selain meminimalisir pungutan liar (pungli), Iptu Sugeng juga berharap masyarakat akan terbantu dengan layanan online ini.(pro/dra)

PROBOLINGGO(BM)–Hanya gara-gara pandangan mata, tiga pengamen yang biasa mangkal di halte bis Randupangger Prooblinggo tega menusuk seorang sales. Akibat penusukan itu, korban mengalami lukaluka dan memar serta trauma. Kasatreskrim Polres Probolinggo Kota AKP. Suwancono, mengatakan peristiwa itu terjadi pada Januari lalu, namun para pelaku baru tertangkap, kemarin. Menurutnya, kejadian itu bermula ketika Andre Agave Sitepu (21), warga Desa Kedung Asem, Kecamatan Situbondo, Kabupaten Situbondo, hendak mencegat bis jurusan Situbondo bersama 6 rekannya di halte bis Randu Pangger, Kelurahan Wiro Borang, Kecamatan Mayangan. Saat itu, sekitar pukul 18.30, bis yang menuju ke Situbondo agak jarang. Setelah menunggu lama, kemudian muncul Ferry Gustiawan (33), warga Desa Sebaung, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, bersama dua rekannya, yakni Ahmad Rizal Fatoni (20), warga Kelurahan Sukoharjo, Kecamatan Mayangan, dan Antok Suhardi. Ketiganya lantas menyapa Andre dan menawarkan jasa untuk membantu mencegat bis. Tetapi Andre menolak dengan mengatakan akan mencegat truk saja untuk ke Situbondo. Para pelaku tetap menawarkan jasa dengan mengatakan akan membantu mencegatkan truk. Namun, karena tatapan mata Andre dirasa tidak mengenakkan, Ferry lantas menegurnya.Tak hanya menegur, Ferry juga melayangkan pukulan ke wajah Andre. Tak terima dirinya dipukul, Andre membalasnya. Namun, Ferry balik memukulnya dengan dibantu dua rekannya. Kemudian Ferry mengeluarkan sebilah pisau dan menusuk Andre. “Setelah itu korban ditinggalkan dan para pelaku ini melarikan diri,” kata AKP. Suwancono, Senin (13/2). Akibat tusukan itu, Andre mengalami luka-luka ditubuhnya, diantaranya di punggung atas, punggung bawah serta pinggang. Tak hanya itu, ia juga mengalami luka memar di wajah dan punggung. Korban oleh warga sekitar kemudian dibawa ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan medis. “Tersangka Ferry dan Rizal berhasil kami amankan, sementara satu pelaku lainnya masih dalam pengejaran,” kata Kasatreskrim. Pelaku pengeroyokan ini dijerat dengan pasal 170 ayat 1 dan 2 KUHP tentang pengeroyokan. Para pelaku ini terancam dipenjara selama 7 tahun kurungan badan.(pro/dra)

MALANG RAYA: AJI A HAJI (KOORD), M. KHOLIL, AGUS SUSANTO PASURUAN - PROBOLINGGO: Saifullah


06 M E T R O S P O R T

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Pacquiao Minta Followers Pilih Lawan Tanding MANILA (BM) - Manny Pacquiao meminta para pengikutnya di Twitter memilihkan lawan setelah mengumumkan pertarungan dia selanjutnya untuk mempertahankan gelar juara dunia akan diselenggarakan di Uni Emirat Arab (UEA). “Sampai bertemu di UEA untuk pertarungan saya berikutnya. #TeamPacquiao” tulis juara dunia kelas welterweight WBO tersebut di Twitter, Senin, sepertinya ingin menepis laporan bahwa dia selanjutnya akan melawan Jeff Horn petinju Australia di Brisbane pada April. Pacquiao kemudian membuka jajak pendapat di akun Twitter resminya, menanyakan

Manny Pacquiao (kanan)

kepada 108.000 pengikutnya untuk memilih Horn, Terence Crawford, atau Amir Khan atau

Kell Brook sebagai lawan berikutnya di UEA. Jajak pendapat itu mendapat lebih dari 10.000

respons pada Senin pagi. Seorang juru bicara Pacquiao mengatakan kepada kantor berita AFP bahwa dia dijadwalkan akan menemui manajernya Michael Koncz pada Senin. Bob Arum, promotor Pacquiao, bulan lalu banyak dikutip media internasional menyatakan bahwa ikon tinju itu akan naik ring bersama Horn pada April dan kementerian pariwisata Queensland menyatakan mereka sedang merundingkan untuk menjadi tuan rumah pertandingan. Namun Pacquiao (38) mengunggah di akun media sosialnya bahwadiaakanbertarungdiTimur Tengah dan menyatakan kontrak untuk pertandingannya dengan

Horn belum ditandatangani. “Kami masih merundingkan tentang itu. Tidak ada yang benarbenar final, tanggalnya, siapa lawannya. Ada banyak tawaran dari negara lain,” kata Pacquiao bulan lalu. Pacquiao mengumumkan pensiun singkat tahun lalu, namun sukses kembali dengan melawan Jessie Vargas di Las Vegas pada November, mengatakan bahwa dia merasa masih seperti remaja. Petinju itu awalnya mengatakan dia pensiun supaya bisa fokus menjalani peran barunya sebagai senator Filipina setelah memenangi pemilihan umum tahun lalu. (ant/ssn/nii)

Indra Sjafrie Blusukan di NTT untuk Timnas U-19

Fakhri Incar Pemain Berbakat JAKARTA (BM) - Pelatih timnas U-16, Fakhri Husaini, bergerak cepat untuk membangun tim. Ia melakukan koordinasi dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang sebelumnya menggelar turnamen Piala Menpora U-16. “Sayatahuadabeberapaturnamen usia muda yang dilaksanakan pemerintah. Ini adalah sumbersumber pemain yang sangat potensialuntukmembanguntimnas,” kata Fakhri Husaini di Kantor Kemenpora, Jakarta, Senin. Untuk mencari data pemain muda potensial terutama dari hasil Piala Menpora, mantan pelatih Bontang FC ini melakukan koordinasi dengan Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta. Hasil dari koordinasi tersebut didapatkan beberapa nama pemain yang dinilai cukup potensial untuk memperkuat timnas. Nama-nama pemain yang disodorkan merupakan hasil dari talent scouting oleh tim yang dilakukan dari seluruh Indonesia. “Saya mendapatkan banyak nama. Tentu saja hasil ini sangat membantu tugas saya. Ini bisa memangkas 50 persen

nas Indonesia U-16 ini bakal turun di beberapa kejuaraan yaitu Piala AFF U-16 pada Juli, kualifikasi Piala AFC 2018 pada September dan harapan utamanya adalah bisa tampil di Piala Dunia U-17 pada 2019 mendatang.

Fakhri Husaini dan Indra Sjafri

dari rencana kerja saya karena pemain yang direkomendasikan adalah hasil dari talent scouting,” kata mantan pemain timnas Indonesia itu. Fakhri mengaku dengan mendapatkan nama pemain dari pemerintah, maka data awal pemain sudah didapat. Selanjutnya, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan pihak lain yang juga menggelar kejuaraan usia muda seperti Liga Kompas maupun Liga Topskor. “Masih banyak waktu untuk menyusun tim karena pertandingan baru akan dilakukan Juli. Waktu yang cukup untuk melakukan periodesasi latihan sesuai dengan program,” kata Fakhri Hu-

saini menegaskan. Setelah data semua terkumpul, pihaknya akan melakukan seleksi di Purwakarta, Jawa Barat, 23 Februari. Semua pemain terbaik dari hasil Piala Menpora, Liga Kompas maupun Liga Topskor akan dipanggil guna menunjukkan kemampuan terbaiknya. Ada 40 pemain yang bakal diambil. Namun, dalam perjalanannya akan dikurangi sebelum pemain pilihan akan menjalani pemusatan latihan nasional (pelatnas) di Cijantung, Jakarta Timur. Sesuai dengan rencana, pelatnas akan bergulir mulai April hingga Juli. Sesuai dengan rencana, tim-

TIMNAS U-19 Sementara itu, pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, “blusukan” ke Pulau Flores untuk menyeleksi sejumlah pemain berbakat di pulau itu masuk menjadi tim inti Timnas U-19. “Setelah dari Atambua nanti saya akan ke Pulau Flores, khususnya Bajawa untuk mencari pemain di sana,” katanya di Kupang, Senin. Alasannya menjadikan NTT sebagai daerah tujuan pertama dalam proses seleksi pemain Timnas U-19 karena menurutnya pemain-pemain NTT layak untuk diperhitungkan setelah munculnyaYabes, Aslan, dan beberapa pemain lain yang kini telah berada di skuat Bali United. Sebelumnya, dirinya telah menyeleksi kurang lebih 35 pemain asal NTT di Kota Atambua, Kabupaten Belu. Dari hasil seleksi tersebut, ia memastikan akan membawa dua sampai

tiga pemain dari NTT untuk masuk dalam seleksi lanjutan Timnas U-19. “Blusukannya” ke Bajawa karena dirinya mendengar banyak pemain bertalenta lahir dari daerah itu. “Mereka yang dari Bajawa tidak bisa ikut seleksi di Atambua, karena cuacanya buruk dan susah untuk ke Atambua, jadi saya yang akan menjemput bola berangkat ke sana,” tuturnya. Di samping ke NTT, ia juga mengaku usai dari provinsi berbasis kepulauan itu, akan mencari pemain-pemain lain di provinsi lainnya untuk dapat memenuhi keperluan dan membentuk skuat Garuda Jaya. Timnas U-19 dipersiapkan untuk bertanding dalam Piala AFF U-19 pada September mendatang, di samping itu persiapan untuk Piala AFC U-19 yang akan dilaksanakan pada November 2017. Target yang diberikan PSSI untuk pelatih yang pernah membawa Garuda Jaya menjuarai Piala AFF U-19 pada 2013 itu agar pelatih berdarah Minang tersebut bisa kembali menorehkan hasil yang sama di kancah persepakbolaan Asia. (bay/kor/ant/nii)

Tim Perahu Naga Ikuti Tiga Kejuaraaan JAKARTA (BM) - Tim perahu naga Indonesia akan mengikuti tiga kejuaraan internasional sepanjang 2017 menyusul ketiadaan cabang perahu naga dalam SEA Games di Malaysia pada Agustus. “Kami akan mengikuti Kejuaraan DBS Marina Regatta di Singapura, pada Mei. Kami akan turun pada nomor putra dan putri, jarak 200 meter dan 500 meter,” kata pelatih perahu naga Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI), Young Mardinal, di Jakarta, Senin. Young mengatakan kejuaraan di Singapura itu memperlombakan nomor yang lebih sedikit dibanding SEA Games 2015 dengan hanya 10 orang dalam satu perahu. “Pada SEA Games 2015, Singapura membuka nomor perlombaan untuk enam orang dalam satu perahu, 10 orang, dan 20 orang,” ucapnya. Kejuaraan kedua yang diikuti tim perahu naga Indonesia ada Kejuaraan Dunia Klub Perahu Naga di Italia, pada September. “Kami juga akan ikut untuk nomor 10 pendayung pada jarak 200 meter dan 500 meter, baik putra maupun putri,” tuturnya. Tim perahu naga Indonesia akan mengikuti Kejuaraan Dunia Perahu Naga ke-13 di Kunming, China, pada Oktober, sebagai kejuaraan ketiga sepanjang 2017. “Nomor-nomor yang kami ikut sama semua karena nomor itulah yang kami persiapkan jelang Asian Games 2018,” ujar Yong. (ima/ant/nii)

TIGA KEJUARAAN. TIM Perahu naga Indonesia akan mengikuti tiga kejuaraan internasional sepanjang 2017 ini.

Jerman Marah dan Protes AS

Gara-gara Putar Lagu Kebangsaan Era Nazi WASHINGTON (BM) - Dunia tenis Jerman merespon dengan kemarahan setelah Asosiasi Tenis AS (USTA) melakukan kesalahan yang memalukan dengan memainkan lagu kebangsaan Jerman era Nazi pada pertandingan Piala Fed di Hawaii. Versi yang dimainkan itu mencakup stanza pertama, yang dimulai dengan “Deutschland, Deutschland uber alles,” yang digunakan sebagai propaganda Nazi. Stanza itu dihapus setelah Perang Dunia Dua. “Menurut saya itu merupakan lambang ketidakpedulian, dan saya tidak pernah merasa lebih tidak dihormati lagi sepanjang hidup saya, hanya di Piala

Fed,” kata petenis Jerman, Andrea Petkovic, sambil menambahi bahwa ia mempertimbangkan

untuk meninggalkan lapangan sebelum pertandingan tunggal melawan Alison Riske.

Ia belakangan mengatakan bahwa komentar-komentar pertamanyadibuatdalamsituasiemosional,namunhalitukarenainsiden yangterjadisebelumpertandingannya dan ia dibuat terkejut. “Kami terkejut dan tidak tahu harus bereaksi seperti apa,” kata Petkovic. Pelatih tim Jerman Barbara Ritter mengatakan kesalahan itu merupakan“skandal nyata, insiden memalukan dan tidak dapat dimaafkan.” Ketua federasi tenis Jerman Ulrich Klaus mengatakan sejawatnya di kubu AS telah meminta maaf untuk kesalahan itu. “Tuan rumah AS kami pada pembukaan Piala Fed di Hawaii melakukan kesalahan yang semestinya tidak terjadi,” kata

Klaus dalam pernyataannya. “Fakta bahwa pada tahun 2017 terdapat kesalahan lagu kebangsaan yang dimainkan yang terasosiasi dengan kisah horor di masa lalu untuk para petenis dan staf dan ofisial, merupakan al yang mengejutkan dan mengganggu.” “USTA melalui presidennya Katrina Adams telah meminta maaf secara resmi dalam bentuk tertulis dan secara pribadi, dan sangat menyesali kesalahan itu.” Riske memenangi pertandingan pembukaan untuk membawa AS memimpin 1-0. Cuaca buruk membuat pertandingan selanjutnya tidak dapat dimainkan. (rtr/ant/nii)

KILAS

Abdul Azis

Persebaya Datangkan Dua Pemain Baru SURABAYA (BM) - Persebaya Surabaya kembali datangkan dua pemain baru untuk mengikuti seleksi. Pada minggu ketiga ini, Iwan Setiawan, mendatangkan dua pemain PON Sulawesi Selatan, Siswanto dan Abdul Aziz. Menurut Ahmad Rosyidin, asisten pelatih Persebaya Surabaya, kedua pemain ini baru bergabung pada Senin (13/2) kemarin. Kedua pemain ini terlihat sudah mulai bisa beradaptasi terlihat di latihan perdana mereka di sesi latihan bertahan. “Kedua pemain itu menunjukan kecepatan yang bagus waktu membawa bola,” kata Ahmad Rosyidin Dikatakan, kedua pemain asal Makassar ini cukup lumayan, mereka memiliki kecepatan untuk bertahan tim sendiri maupun saat menyerang tim lawan. “Mungkin butuh sedikit adaptasi lagi bisa lebih baik namun ya kita masih pantau lagi perkembangannya, “ ungkap pelatih mantan anggota TNI Angkatan Laut ini kepada media. Lebih lanjut diketahui kedua pemain asal Makassar ini memiliki track record yang cukup bagus. Siswanto, penyerang PON Sulsel, sebelum mengikuti seleksi Persebaya Surabaya ini diketahui pernah memperkuat Tim Persija Jakarta U21 di ISC 2016. Sementara Abdul Aziz merupakan bek kanan yang memperkuat Sulawesi Selatan di Pekan Olah Raga Nasional, September 2016 lalu. Ia berharap dengan Persebaya ini bisa membawanya menjadi skuat di kompetisi tahun ini. “Ikut seleksi ini adalah impian. Persebaya merupakan tim besar dan sejak saya kecil, tim ini selalu menjadi impian. Ketika saya dihubungi untuk mengikuti seleksi saya sangat senang dan mudah-mudahan saya bisa bergabung,” katanya. (mer/ssn/nii)

Berharap Munculkan Pebalap Muda JAKARTA (BM) - Pebalap nasional Rifat Sungkar mengaku terpacu untuk melahirkan pebalap sekelas Rio Haryanto yang mampu turun di balapan level tertinggi dan apalagi dirinya saat ini didukung penuh oleh perusahan milik negara, Pertamina. Lewat Pertamax Motorsport Championship 2017, kata Rifat, pihaknya memberikan kesempatan kepada pebalap muda dari beberapa kategori balap yaitu drag bike, sprint rally, drifting dan offroad bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya. Apalagi beberapa di antaranya masuk level kejurnas. “Ini adalah gelaran tahun kedua. Tahun pertama sudah berjalan dengan sukses. Makanya kejuaraan ini kami Rifat Sungkar jadikan wadah untuk pecinta kecepatan. Kami akan merangkul orang-orang baru,” kata Rifat Sungkar di sela launching Pertamax Motorsport Championship 2017 di Jakarta, Senin. Dari empat kategori balap yang bakal digelar, drifiting, sprint rally dan sprint offroad naik level menjadi level kejurnas. Dengan demikian, gengsi balapan ini dipastikan lebih tinggi dibandingkan sebelumnya. Kejuaraan ini diharapkan mampu memunculkan pebalap muda yang potensial. Rifat mengaku saat ini sebenarnya telah muncul namanama pebalap muda potensial. Dengan banyaknya kejuaraan baik level kejurnas maupun gelaran klub diharapkan mampu dimanfaatkan dengan baik karena jika mampu menjadi yang terbaik, peluang untuk turun di kejuaraan yang lebih tinggi sangat terbuka. Saat ini tim Pertamax Motorsport telah menyiapkan pebalap dengan kombinasi senior dan junior. Untuk senior sebut saja ada Rizal Sungkar, Yedidah Soerjosoemarmo, Rio SB dan Lucky Reza. Namun, tahun ini ada pebalap baru yang bakal bergabung yaitu Glenn Nirwan dan Buche Febrico. “Kami ingin pebalap sekelas Rio Haryanto, Sean Gelael terus ada. Potensi sangat banyak. Tinggal bagaimana kita mengarahkan,” kata pria yang juga seorang pebalap drifting andalan Indonesia itu. Terkait dengan dilaksanakannya drag bike, pria yang juga menjadi Direktur Pertamax Motorsport itu menjelaskan jika salah satu pertimbangannya adalah kejuaraan tersebut saat ini sangat digandrungi dan populer di kalangan masyarakat Indonesia. “Memang benar. Drag bike saat ini sangat populer. Aturannya juga tidak banyak. Untuk tahun ini bakal ada empat seri yang bakal kami gelar,” kata pria yang juga terjung diajang sprint offroad itu. (bay/ant/nii)


OPINI 07

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

TAJUK

Aksi Demo yang Beradab

KORAN ini, Berita Metro edisi Senin (13/2) halaman 2 memuat berita tentang aksi demo yang diduga banyak melanggar UU. Menggelar aksi demo itu sendiri tidak melanggar UU, bahkan dilindungi konstitusi. Tetapi praktik aksi demo di lapangan ditengara seringkali melanggar UU yang mengatur perihal Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum (UU Nomor 9 Tahun 1998). Di dalam UU nomor 9/1998 pasal 1 (a) disebutkan, bahwa kemerdekaan menyampaikan pendapat adalah hak setiap warga negara untuk menyampaikan pikiran dengan lisan, tulisan, dan sebagainya secara bebas dan bertanggung jawab sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Baik warga masyarakat yang hendak menggelar aksi unjuk rasa maupun aparat keamanan yang bertanggungjawab mengamankan jalannya aksi tentu hapal betul akan pasal itu. Namun demikian, baik warga yang hendak berunjuk maupun aparat keamanan, tentu juga memahami ketentuan lain dalam UU tersebut yang mengatur ihwal kepentingan umum. Hak warga untuk berunjukrasa jelas-jelas tidak boleh melanggar hak warga lain, misalnya, dalam penggunaan jalan umum. Itu diatur pada pasal 6 UU tersebut. Dalam pasal 6 disebutkan, warga negara yang menyampaikan pendapat di muka umum berkewajiban dan bertanggung jawab untuk: (a) menghormati hak-hak dan kebebasan orang lain; (b) menghormati aturan-aturan moral yang diakui umum; (c) menaati hukum dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku; (d) menjaga dan menghormati keamanan dan ketertiban umum; dan (e) menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa. Itu sebabnya, dalam berita yang dikutip di awal tajuk ini, disebutkan bagaimana Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengusulkan agar semua kepala daerah menyediakan tempat demonstrasi agar rakyat yang mau menyalurkan aspirasinya atau tuntutannya dapat dilakukan tanpa mengganggu ketertiban umum dan kepentingan rakyat. Jenderal Tito menceritakan, bagaimana di London, pemerintah menyediakan tempat demonstrasi yang namanya Hyde Park Corner. Rakyat boleh demontrasi apa saja di sana tapi tidak boleh mengganggu ketertiban umum. Tinggal dilihat apakah isunya yang diusung demonstrans bagus sehingga diliput wartawan. Jika demonstrasi hanya untuk dapat nasi bungkus maka tidak akan diliput media massa Dalam banyak peristiwa demonstrasi, kecuali aksi buruh yang melakukan mogok masal, para pengunjukrasa di luar negeri kebanyakan menggelar aksi mereka pada akhir pekan, Sabtu atau Minggu. Hal itu bisa dimaklumi karena pada hari kerja, mereka bekerja sehingga tak mungkin meninggalkan pekerjaan hanya untuk menyampaikan pendapat atau aspirasi. Berbeda dengan di Indonesia, dalam mana aksi unjuk rasa digelar tanpa mengenal hari. Kita dalam rangka menghormati konstitusi dan hak azasi manusia tentu menghargai hak setiap warga negara untuk menyampaikan pendapat secara lisan dan tulisan dalam bentuk aksi demonstrasi. Tetapi, kita juga menghendaki agar penyampaian aspirasi itu tidak melanggar UU, tidak mengganggu atau merampas hak warga lain dalam bentuk kemacetan jalan, bahkan tidak sampai berdampak pada aksi anarkhis. Kita sangat mengapresiasi setiap aksi demonstrasi yang dilakukan secara taat azas, taat hukum, taat undang-undang. Kita tidak bisa mentolerir aksi-aksi demonstrasi yang melanggar kepentingan warga, mengganggu ketertiban umum, bahkan merampas hak warga lain di jalanan. Kita salut dan mendukung setiap aksi demonstrasi yang beradab. Noor Ipansyah Iskandar

Kooperatif dan Enak DIPERIKSA.. Diperiksa selama sekira tujuh jam, Rizieq Shihab dicecar 36 pertanyaan penyidik. Pertanyaan seputar tesis Habib Rizieq yang berjudul Pengaruh PancasilaTerhadap Penerapan Syareat Islam di Indonesia. “Yang ditanyakan seputar sejarah Pancasila sendiri, bagaimana Pancasila itu lahir dari mulai usulan Bung Karno,” kata Rizieq di teras Gedung Ditreskrimum Polda Jabar, Senin (13/2/2017). Habib Rizieq mengaku sudah mengajukan saksi ahli kepada para penyidik. Di antaranya ahli tata negara, ahli sejarah dan ahli di beberapa bidang lainnya. “Jadi ini belum selesai. Kami sudah ajukan beberapa saksi ahli dan kami akan koordinasikan dengan tim kuasa hukum,” ungkap Rizieq. Disinggung soal video berdurasi 2 menit 13 detik yang menjadi barang bukti dalam kasus ini, Rizieq mengklaim itu tidak dapat dipertanggungjawabkan. “Saya sendiri keberatan apabila (video) itu dijadikan barang bukti,” tegasnya. Menurutnya, cerahmahnya saat tabligh akbar FPI yang dipersoalkan itu cukup lama sekitar dua jam. Sehingga apabila dipotong menjadi dua menitan, akan menimbulkan persepsi yang berbeda. “Seumur hidup saya tidak pernah ceramah dua menit. Kalau dua jam sering. Tapi nanti penyidik punya penialain sendiri apa yang dilakukan, mudahmudah semua berjalan dengan baik,” tutupnya. Satu jam sebelumnya, Ketua Tim Kuasa Hukum Rizieq, Sugito Atmo Pawiro, mengatakan, kliennya telah menjawab 29 pertanyaan dari penyidik. Ia mengatakan, kliennya menjawab semua pertanyaan itu dengan lancar. “Sangat kooperatif dan enak. Tidak ada penekanan dan berjalan dengan baik,” kata Su-

Sambungan Halaman 1 gito di Markas Polda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Senin (13/2/2017). Dikatakan Sugito, pertanyaan penyidik itu mengenai persoalan Pancasila. Kliennya, kata dia, pun menjelaskan sejarah Pancasila, proses Pancasila, dan masalah Pancasila usulan, baik dari Presiden Sukarno, Soepomo, dan M Yamin. “Waktu itu penyidik menanyakan punya keahlian ke klien kami sehingga ceramah mengenai Pancasila. Rupanya Habib (Rizieq) ceramah masalah tentang tesis dan menguasai karena sudah diperdebatkan secara ilmiah di forum pendidikan sehingga tidak ada masalah,” ujar Sugito. Terkait dengan kebenaran rekaman video, kata Sugito, kliennya tak mau memberikan penilaian. Sebab, kata dia, Rizieq sering melakukan ceramah mengenai pancasila yang bisa menghabiskan waktu selama berjam-jam. Adapun rekaman video yang menjadi barang bukti kasusnya itu hanya berdurasi 2 menit 13 detik. Itu mengapa Rizieq tidak memberikan penilaian jika rekaman itu tidak utuh. “Jadi kalau ceramah cuman 2 menit 13 detik itu bisa menimbulkan persepsi berbeda. Jadi kalau memang ada ceramah dia ingin lihat selengkapnya sehingga tidak ada persepsi yang salah,” ujar Sugito. Ditanya sosok yang ada di rekaman itu merupakan Rizieq, kata Sugito, kliennya tidak membenarkan dan tidak mengakuinya. Sebab sosok penceramah yang disebut-sebut Rizieq di video itu pun terlihat buram. “Bukan masalah mengaku atau tidak mengaku, tapi video itu durasinya sebentar sehingga bisa menimbulkan multit tafsir sehingga habib (Rizieq) keberatan,” kata Sugito. (det/tri/tit)

P

Urun Rembug Aspek Hukum “Cuti Ahok”

ersoalan ribut-ribut “Cuti Ahok” ini sebenarnya persoalan sederhana yang menjadi menjadi besar karena riak-riak para pengamat dan peserta politik Pilkada DKI. Apalagi kemudian ditambah komentar-komentar provokasi dari para ahli hukum yang menurut hemat penulis tidak proporsional dan cenderung menyudutkan dengan argumentasi hukum yang kurang valid. Setelah penulis pelajari, akar permasalahannya justru berada pada Pasal 83 ayat (1) UU No. 23 Tahun 2014 tentang Pemda itu sendiri. Akan tetapi, sebelum penulis membahas Pasal a quo, baiknya dijelaskan juga proses hukum acara pidana menurut KUHAP dan praktik agar masyarakat umum bisa memahami persoalan hukum ini sesederhana mungkin. Jadi, jika seseorang dijadikan Tersangka oleh Penyidik, umumnya akan dikenakan minimum untuk 2 pasal tindak pidana, misalnya Pasal 156 KUHP atau Pasal 156a. KUHP. Selanjutnya, dalam proses pelimpahan perkara ke pihak Kejaksaan, jika Jaksa Peneliti menganggap unsur pembuktian perkaranya cukup

lengkap, maka dinyatakan “P-21” yang selanjutnya untuk diteruskan diajukan ke muka persidangan. Kemudian, ditunjuklah Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang menangani penuntutan perkara tersebut dan kemudian perkaranya didaftarkan di Pengadilan beserta dengan Surat Dakwaan yang berisikan dugaan 2 pasal tindak pidana yang dikenakan kepada Tersangka tadi. Pada proses pembuktian di persidangan,statusTersangkatadikemudian berubahmenjadiTERDAKWA,dimana agenda pertama persidangan adalah pembacaan Surat Dakwaan ini. Surat Dakwaaninibukanberartikemudiansi Terdakwa sudah pasti bersalah. Setelah SuratDakwaandibacakan,dilanjutkan dengan agenda pembuktian dengan menghadirkan saksi-saksi, ahli, alat bukti lainnya dan barang bukti. Setelah mekanisme pembuktian selesai dilakukan, lalu JPU mengajukan SuratTuntutan kepada Terdakwa yang berisikan 1 (satu) Pasal yang diyakini JPU dan jenis sanksi atau lamanya pemidanaan. Setelah itu Terdakwa mengajukan Pleidoi, Duplik. Baru kemudian, Majelis Hakim memutuskan mengenai Tuntutan yang diajukan.

Husendro, SH, MH Praktisi Hukum dan Kandidat Doktor Ilmu Hukum UI

Kembali kepada kontroversi penafsiran hukum Pasal 83 ayat 1 UU Pemda 2014, yang menyebutkan bahwa: Kepala daerah dan/atau wakil kepala daerah diberhentikan sementara tanpa melalui usulan DPRD karenadidakwamelakukantindakpidanakejahatanyangdiancamdengan pidana penjara paling singkat 5 (lima) tahun, tindak pidana korupsi, tindak pidana terorisme, makar, tindak pidana terhadap keamanan negara, dan/atau perbuatan lain yang dapat memecah belah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Jelas disebutkan bahwa secara limitatif UU a quo telah menetapkan bahwa Kepala Daerah/Wakil dapat diberhentikan sementara tanpa melalui usulan DPRD, jika: Berstatus Terdakwa dengan tindak pidana: 1. Tindak Pidana Kejahatan yang diancam penjara paling singkat (minimum) 5 tahun. Ini artinya, secara penafsiran hukum menggunakan metode a contrario untuk

jenis tindak pidana pelanggaran dan kejahatan yang diancam penjara mulai dari 1 hari sampai dengan 4 tahun 11 bulan 30/31 hari tidak dapat dijadikan alasan pemberhentian sementara tersebut; 2. Tindak Pidana Korupsi. Ini artinya, jika Terdakwa diancam Pasal Tipikor, maka diberhentikan sementara; 3. Tindak pidana terorisme; 4. Makar; 5. Tindak Pidana Keamanan Negara.DiKUHP,tindakpidanadiatur dalam Bab I mulai dari Pasal 104 sd 129,yangartinyajikadidakwadengan salah satu pasalnya, maka juga diberhentikan dengan sementara. 6. Perbuataan Lain yang dapat memecah belah NKRI. Pada alasan inilah yang juga kemudian menimbulkan persoalan. Pertanyaannya adalah apakah ini bentuk suatu tindak pidana yang harus didakwakan atau jenis diskresi/keputusan politik hukumPresiden?Bagaimanamekanisme menentukan seseorang Kepala Daerah/Wakilnya diberhentikan sementarakarenadidugamelakukan perbuatan ini?Tafsiran hukum acaranya bagaimana? Kembali kepada kasus Ahok, yang didakwa dengan Pasal 156 KUHP yang ancaman hukuman-

Hargai Semua Pendapat EMPAT..

Sambungan Halaman 1

pelanggaran undang-undang,” paparnya. Yandi Susanto yang mewakili F-PAN mengatakan bahwa banyak kejanggalan yang terjadi pada pengangkatan kembali Ahok sebagai Gubernur DKI. Salah satunya adalah pemilihan hari serah terima jabatan yang masih di masa kampanye. “Dari 560 anggota DPR, kalau ada waktu akan lebih banyak yang tanda tangan. Tapi karena berpacu dengan waktu, apalagi ini mendidik masyarakat bahwa apa yang sedang terjadi di masyarakat kita respon cepat,” ujar Yandri. “Banyak yang janggal pada serah terima jabatan Ahok. Pertama, kenapa dilakukan di hari Sabtu di masa kampanye. Kedua, kenapa kepala daerah lain diberhentikan secara langsung, kenapa Ahok ‘dianak emaskan’. Kami sebagai anggota DPR yang

concern untuk mengusulkan hak angket, ini semua akan kita kawal. Yang tidak tanda tangan bukan berarti tidak mendukung,” lanjutnya. Ahmad Riza Patria, mewakili F-Gerindra mengatakan bahwa dengan mengajukan hak angket ‘Ahok-Gate’, mereka ingin memberikan kesamaan hukum bagi semua warga negara. Selain itu, dengan adanya hak angket bisa menunjukkan adanya keberpihakan dari pemerintah terhadap salah satu calon dalam Pilkada. “Ini tugas kita dalam amanat konstitusi. Serah terima jabatan bila itu melanggar bisa didiskualifikasi calon tersebut (dari Pilkada). KPU, Bawaslu dan DKPP harus bertindak cepat. Yang paling penting, pemerintah bisa menujukkan keadilan dan tidak berpihak,” ujarnya. Sementara Fadli Zon yang mewakili pimpinan DPR men-

gatakan akan meneruskan hak angket yang sudah diserahkan sesuai dengan mekanisme yang berlaku. Dia ingin semua orang mendapat perlakuan yang sama di depan hukum. Dia juga merasa ada yang janggal pada serah terima jabatan untuk mengembalikan posisi Ahok sebagai Gubernur DKI.

Fatwa MA Menyikapi usulan hak angket tersebut, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo akan minta fatwa Mahkamah Agung (MA), untuk mengatasi polemik perlu tidaknya penonaktifan Basuki Tjahaja Purnama dari jabatan Gubernur DKI Jakarta setelah statusnya menjadi terdakwa perkara penistaan agama. Pernyataan Mendagri ini disampaikan menyikapi langkah DPR yang menggulirkan hak angket Ahok karena sampai saat ini calon gubernur Petahana DKI Jakarta tersebut belum juga dino-

naktifkan, seperti kepala-kepala daerah lainnya yang langsung diberhentikan sementara karena telah menjadi terdakwa. Yang jelas, Tjahjo akan memperhatikan pernyataan maupun langkah DPR menyikapi perkara Ahok ini. “Semua aspirasi dari yang terhormat para anggota DPR lewat media atau langsung ke saya, kami perhatikan.Yang penting tahap pertama sudah selesai dimana gubernur cuti dan selesai dikembalikan,” ujar Tjahjo di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2017). Pemerintah, kata Tjahjo, sebagaimana kebiasaan dulu, bila ada pejabat kemendagri yang bermasalah hukum itu dakwaannya jelas, sehingga kalau ditahan atau Operasi Tangkap Tangan (OTT) langsung diberhentikan. Kalau dituntut 5 tahun langsung diberhentikan. Dalam perkara Ahok ini, kata Mendagri, dakwaannya adalah

nya Paling Lama (Maksimum) 4 Tahun sebagai dakwaan primer/ kesatu; dan Pasal 156a KUHP yang ancaman hukumannya Paling Lama (Maksimum) 5 Tahun sebagai dakwaan sekunder atau kedua. Berdasarkan uraian Pasal 83 ayat (1) tersebut, ternyata dakwaan pertama tidak memenuhi unsur Pasal 83 ayat 1 UU Pemda 2014 untuk jenis tindak pidana pertama sehingga tidak memenuhi unsur ini. Sedangkan untuk dakwaan kedua, unsur alasan pemberhentian ini terpenuhi. PermasalahannyaadalahPasal83 UUPemda2014initidakmenjelaskan bagaimana jika terjadi suatu kondisi sebuahSuratDakwaanmengandung 2 jenis tindak pidana yang saling bertentangan untuk pemenuhan unsur ini. Begitupun dengan persoalan unsur “Perbuatan Memecah Belah NKRI”. Sehingga mengakibatkan kekacauan penafsiran oleh banyak orang bahkan para ahli hukum. Oleh sebab itu, untuk mengatasi kekacauan ini, Penulis mengusulkan sebaiknya permasalahan ini dibawa ke Mahkamah Konstitusi untuk ditafsirkan lebih konstitusional atau Presiden meminta Fatwa Mahkamah Agung RI. (*/det)

alternatif, sehingga kalau salah memberhentikan, pemerintah bisa digugat. “Kadang dibawah 5 tahun, ya tidak (diberhentikan). Setelah Kemendagri terima register pengadilan, itu dakwaannya alternatif. Kalau diterapkan pasal ini, kalau tuntutan beda, ya kami digugat,” kata dia. Tapi, menurut Tjahjo, bukan berarti memonopoli bahwa pendapat Kemendagri pasti benar, sehingga semua itu akan dicermati. Untuk lebih jelasnya, kata Tjahjo, Kemendagri akan minta pendapat para pakar dan juga fatwa Mahkamah Agung (MA) mencari solusi masalah ini. “Bahkan kemungkinan, karena menghargai semua pendapat, karena ini masalah tafsir, sore ini atau besok kami akan sampaikan masalah ini, dari masukan pakar yang ada, tafsir alternatif tadi, mungkin kami akan minta fatwa ke MA. Supaya clean and clear,” ujar Mendagri.(det/tit)

Politik Uang Celah Perilaku Koruptif TINDAK.. rakat di seluruh Indonesia untuk tidak memilih calon yang melakukan politik uang. Bila ada laporkan ke pihak berwenang,” kata peneliti Pusat Kajian Antikorupsi Fakultas Hukum (FH) Universitas Gadjah Mada (UGM), Hifdzil Alim kepada wartawan di kantor Kompleks Bulaksumur UGM, Senin (13/2/2017). Menurutnya, berdasarkan data KPK sepanjang tahun 2016 terdapat 11 kepala daerah yang terjerat kasus korupsi. Jika dihitung sejak pemilihan kepala daerah secara langsung 2005-

KALANGAN.. kan cenderung merusak moral generasi muda. Pesta seks, atau penyalahgunaan narkoba jadi satu diantara bagian perayaan valentines day. Sementara itu disampaikan Ach Jamaluddin S. Thi., Wakasek SMP Muhammadiyah 2 Surabaya bahwa kegiatan para siswanya ini memang untuk mengingatkan masyarakat khususnya generasi muda untuk tidka terbawa arus mengikuti kegiatan-kegiatan yang merugikan. “Tentunya valentines day itu bukan budaya Indonesia. Dan para siswa memahami bahwa lebih banyak kerugian dalam pelaksanaan kegiatan valentines day, dan pada kesempatan kali

TERLILIT.. Eriadi mengatakan peristiwa ini tidak ada kaitannya dengan kelompok jaringan teroris. Pelaku beraksi murni kriminal. “Murni motif ekonomi, karena terlilit utang,” ujarnya. Peristiwa itu terjadi di depan salah satu kantor Bank BRI di

Sambungan Halaman 1 2016, sekitar 75 bupati/wali kota/ gubernur yang terjerat kasus korupsi yang ditangani KPK. “Itu belum termasuk yang ditangani kejaksaan dan kepolisian,” sebutnya. Pelaksanaan pilkada saat ini lanjut dia, tidak menutup kemungkinanya terjadinya praktek politik uang. Masa tenang selama tiga hari, harus diwaspadai adanya serangan fajar yang dilakukan calon, relawan maupun tim sukses/kampanye. Politik uang dalam pilkada adalah tindakan melawan hukum.

“Ini merupakan vote buying. Ini mencederai nilai-nilai demokrasi,” katanya. Menurutnya, politik uang adalah celah atau pintu masuk terjadinya perilaku koruptif yang dilakukan seorang kepala daerah. Sebabsaatmelakukanpolitikuang pasti membutuhkan biaya besar. “Mereka pasti akan berpikir bagaimana memperoleh uang uang atau modalnya balik. Bawaslu harus benar-benar mengawasi. Bukan sekadar pelanggaran tapi kejahatan dalam pemilu,” katanya. Dia menambahkan saat pilkada serentak tahun lalu, lapo-

ran pelanggaran yang masuk ke Bawaslu ribuan laporan. Dari jumlah itu sebanyak 2.575 kasus laporan dan 2.524 kasus temuan. Dari sejumlah kasus pelanggaran itu sebanyak 626 kasus merupakan dugaan pelanggaran politik uang yang terjadi baik selama masa kampanye, masa tenang dan saat pencoblosan. Hifdzil mengatakan untuk penegakan hukum politik uang, ini bukan perkara mudah dan banyak tantangan. Terdapat beberapa pasal di UU No 10/2016 (UU Pilkada) yang memberatkan Bawaslu. Salah satunya waktu laporan di batas 60 hari sebelum

waktu pemilihan. “Padahal praktik politik uang atau serangan fajar itu menjelang coblosan. Kedua syarat perbuatan politik uang harus dilakukan secara terstruktur, sistematif dan masif. Pembuktian jadi lebih rumit karenatindakanpolitikuangharus melibatkan aparat penyelenggara negera dan atau penyelenggara pemilihan,” pungkas dia. Dalam pilkada serentak, sebanyak 7 provinsi di antaranya akan menggelar pilkada gubernur-wakil gubernur, 76 pemilihan bupati-wakil bupati dan 18 pemilihan wali kota-wakil wali kota. (det/tit)

tidak sesuai dengan nilai moral, agama serta kultur budaya yang ada. Karenanya, hari kasih sayang yang selalu diperingati setiap 14 Februari harusnya tidak terlalu dibesar-besarkan karena dampaknya justru akan merugikan para pelajar. Jika di luar jam sekolah, maka kepala sekolah juga diminta untuk mengingatkan orang tua murid agar ikut melakukan pengawasan terhadap putra-putri mereka, sehingga tidak melakukan hal-hal negatif yang dapat merugikan diri sendiri dan masa depannya.

ga mawar merah untuk mereka yang merayakan valentine days. Menjelang perayaan valentine days, deretan pedagang bunga di pasar bunga Kayoon, Surabaya, Senin (13/2/2017) terlihat menyediakan aneka bunga, khususnya bunga mawar dalam beberapa warna. Diantaranya mawar merah dan putih. “Kita tetap menyediakan mawar merah meskipun kalau diitung-itung kita juga rugi. Soalnya penjualannya dari tahun ke tahun memang terus merosot. Tapi, semoga masih ada yang beli bunga mawar merah,” kata Kamto pedagang bunga. Menurut Kamto, tahun ini dirinya memastikan tidak akan menambah stok persediaan bunga, lantaran jumlah pembeli bunga mawar merah yang terus

menurun jumlahnya. “Tahun kemarin saja kita rugi kok, khusus bunga mawar merah buat valentine days,” tambah Kamto. Kamto dan sejumlah pedagang bunga lainnya di pasar Kayoon sepakat bahwa meski omzet penjualan terus menurun dari tahun ke tahun, mereka masih tetap menyediakan bunga mawar merah menjelang valentine days agar pelanggan dan calon pembeli tidak kecewa. “Kita jualan bunga sudah lama disini. Kalau pelanggan atau masyarakat cari bunga tidak ada, kasihan mereka. Kayoon ini pasar bunga, mosok tidak jualan bunga?? Termasuk bunga mawar merah tetap kita sediakan buat valentine days meskipun sebenarnya kita rugi,” ujar Kamto. (ssn/tit)

Ingatkan Orang Tua Murid Sambungan Halaman 1

ini para siswa ingin mengajak generasi muda untuk menolak valentines day,” terang Jamaluddin, Senin (13/2). Awasi Perayaan Terpisah, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur mengirimkan edaran agar kepala sekolah mengantisipasi perayaan valentine day yang digelar para pelajar. “Kami memang tidak bisa melarang karenanya jika ada perayaan maka pihak sekolah harus melakukan pendampingan,” kata Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur, Saiful Rachman, Senin (13/2). Menurut Saiful, valentine day bukanlah budaya Indonesia dan

Omzet Merosot Meski omzet penjualan bunga mawar merah terus merosot, pedagang bunga di pasar bunga Kayoon tetap menyediakan bun-

Terjadi Perkelahian dengan Satpam Sambungan Halaman 1

Samarinda sekitar pukul 11.00 Wita. Peristiwa in berawal saat ada seorang pria yang datang ke bank dan bertemu dengan petugas satpam. Petugas satpam itu langsung menanyai keperluan pria tersebut. “Dia (pelaku) langsung

mengeluarkan tasnya, ada tulisan, ‘Saya minta uang lima puluh juta atau saya ledakkan bom ini’ sambil memperlihatkan di tas selempang itu,” ujarnya. Mendengar ucapan pelaku, petugas satpam tersebut langsung mendorongnya ke luar bank dan pelaku memberikan perlawanan. “Terjadi perkelahian di situ.

Karena perkelahian, benda diduga bom terlempar ke luar, sempat ditendang di jalan oleh orang yang ada di situ,” ujarnya.

Tangkap Pelaku Polisi mengamankan satu orang pelaku. Pelaku masih diperiksa intensif.“Masih diperiksa, pelaku satu orang,” kata Kapolres Samarinda Kombes Eriadi.

Eriadi mengatakan, polisi langsung terjun ke lokasi ketika mendapat laporan warga. Pelaku bisa diamankan aparat kepolisian. “Polisi melihat situasi ramai itu kan dekat Polsek Samarinda hulu, ada laporan wraga ada warga berantam. Ternyata pelaku pengancaman permpokan bank,” ujarnya. (det/tit)


08 www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017 INDEX HARGA SAHAM

-0.15% IHSG

0.5% STI

-0.1% NIKKEI

-0.3% FTSE

0.2% KLCI

0.4% DJIA

0.3% NASDAQ

5,114

2,873

18,357

6,809

1,630

19,152

5,399

HARGA EMAS

JUAL (RP/GR)

BELI (RP/GR)

US$/OZT:

589.000

523.000

1,225.50

KURS MATA UANG

IDR/USD: 13,326 SUMBER: HARGAEMAS.COM 12 FEBRUARI 2017

SUMBER: GERAIDINAR 12 FEBRUARI 2017

SUMBER: KLIKBCA.COM 12 FEBRUARI 2017

JUAL USD SGD EUR AUD

13330.00 9378.74 14221.15 10251.78

BELI 13310.00 9358.74 14121.15 10171.78

Jaga Inflasi Dibawah Empat Persen, Bunga Kredit Stabil JAKARTA(BM)-Pemerintah akan melakukan langkahlangkah konkret untuk menjaga inflasi tahun 2017 tetap berada di bawah 4 persen. Kebijakan itu ditempuh untuk mempertahankan suku bunga perbankan tetap stabil, sehingga mampu menggerakkan sektor riil melalui pertumbuhan kredit double digit. “Bagaimana pun inflasi jangan sampai melampaui 4 persen supaya tingkat suku bunga tidak bergerak naik,” kata Menko Perekonomian Darmin Nasution. Menurut Darmin sejumlah hal terkait pertumbuhan ekonomi, Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) 2017 dan investasi. Dikatakan apabila suku bunga tidak bergerak naik, pemerintah bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) berpeluang untuk menurunkan bunga kredit. “Kalau inflasi meningkat diatas 4 persen, sulit membuat tingkat bunga lebih rendah. Akibatnya, pertumbu-

BM/IST

STABILKAN : Menjaga tingkat inflasi tidak lebih dari 4 persen dimaksudkan agar pertumbuhan kredit dengan bunga bersaing dapat berkembang.

han kredit tidak akan bagus. Jadi, kita harus mendorong supaya inflasinya tetap bisa dalam range yang diharapkan, sehingga pertumbuhan

kredit bisa double digit,” jelasnya. Seperti halnya yang dilakukan kalangan perbankan diantaranya PT Bank Negara

Indonesia (Persero) Tbk yang memproyeksikan pertumbuhan kredit perbankan nasional tahun 2017 lebih dari 10 persen. Hal itu didorong

kecepatan belanja pemerintah. Vice President Corporate Communications and Senior Economist BNI Ryan Kiryanto, menyatakan pemerintah memiliki strategi untuk menyerap anggaran lebih cepat. Semua pengadaan barang dan jasa tahun 2017 di lingkup pemerintah kini dimajukan atau dibelanjakan di 2016. Strategi itu dinilai semakin baik, terukur dan lebih merata di setiap kuartalnya. Peningkatan pendapatan bunga bersih membuat BNI mampu menjaga margin bunga bersih di level 6,2 persen. Demikian halnya pendapatan nonbunga (fee base income) juga naik 23,1 persen dari Rp 6,98 triliun di 2015 menjadi Rp 8,59 triliun di 2016. Kenaikan pendapatan nonbunga ini didukung utamanya oleh kenaikan fee yang diperoleh dari transaksi trade finance, pengelolaan rekening dan debit card, serta fee yang diperoleh dari bancassurance. (nas/dra)

Festival Budaya Jepang Jadi Sarana Pengenalan

BM/IST

MENARIK : Para pengunjung memadati stan ikebana yakni seni merangkai bunga ala Jepang yang terkenal sangat indah.

SURABAYA(BM)-Rangkain festival budaya Jepang bernama Japan Week 2017 yang dilaksanakan akhir pecan lalu dengan bertemakan budaya pop Jepang di Tunjungan Plaza Convention Center. Acara yang diselenggarakan atas kerjasama Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya, Furinkazan Indonesia komunitas pecinta cosplay dan Perhimpunan Alumni dari Jepang (PERSADA) Jawa Timur. Japan Week 2017 dibuka oleh Konsul Jenderal Jepang di Surabaya, Yoshiharu Kato. Dalam sambutan Kato menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan untuk mengenalkan budaya Jepang kepada warga di Surabaya, serta mempererat hubungan antara Jepang dan Indonesia, juga dalam menjelang peringatan 60 tahun sejak terjalinnya hubungan diplomatik antara JepangIndonesia. “ Acara yang dimeriahkan dengan lomba cosplay, lomba Yosakoi, lomba makan ramen, diadakan pula workshop ala Jepang, seperti furoshiki (seni membungkus dengan kain), shodo (kaligrafi Jepang), ikebana (seni merangkai bunga), cha no yu (upacara minum teh) dan origami,:kata Yoshiharu Kato. Selain acara tradisional dari Jepang juga oleh anggota PERSADA dengan menyelenggarakan pemeriksaan gigi gratis dan presentasi robotik. Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya juga melakukan kerjasama dengan C2O Library and Collabtive, menyelenggarakan pemutara film Jepang yang dilanjutkan dengan workshop wrapping ala Jepang, Upacara Minum Teh dan Kaligrafi. Japan Week 2017 masih akan berlangsung hingga penutupan di Ciputra World. (sur/dra)

GMF AeroAsia Jual 20 Persen Saham ke Publik JAKARTA(BM)- Anak usaha PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk yakni PT Garuda Maintenance Facility (GMF AeroAsia) merencanakan melakukan penawaran umum perdana saham (IPO) dengan melepas 20% saham ke publik. Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo mengatakan pihaknya akan melepas 20% saham milik GMF AeroAsia melalui mekanisme IPO di pasar modal di tahun 2017.”Kami sebagai pemegang saham memiliki aspirasi untuk memperkuat kapital (GMF AeroAsia) dengan cara IPO,” ujar Arif di Jakarta, Senin (13/2). Arif mengatakan, pelaksanaan IPO GMF AeroAsia akan diselenggarakan pada 2017 dan paling terlambat di 2018. Arif menyebutkan keinginan penambahan modal dengan melepas saham ke publik tersebut sejalan dengan tren positif pada laju pertumbuhan ekonomi di dalam negeri. “Soal target dana IPO, kami belum bisa untuk menyebutkan. Kami kira 20 persen saham yang akan dilepas itu akan cukup untuk menumbuhkn GMF secara non-organik,” papar Arif yang menambahkan keputusan IPO masih menunggu persetujuan pemegang saham. Terkait laporan pertumbuhan organik GMF Aero Asia, pihaknya masih menunggu rilis resmi pertumbuhan Garuda Indonesia di 2016. “Pertumbuhan non-organik (GMF AeroAsia) diharapkan

lebih cepat. Bisa melakukan joint venture atau mengambil beberapa repair station di wilayahwilayah lain. karena pasar yang kami tuju tidak hanya domestik,” tutur Arif. Selain Citilink, sambung Arif ,GMF Aeroasia akan menjadi penopang bisnis GIAA, karena peru-

sahaan di industri perawatan dan perbaikan terbesar di Asia Tenggara ini memiliki fundamental yang sehat dan memiliki potensi pertumbuhan positif. “Saat ini GMF menjadi salah satu maintenance, repair dan overhaul terbesar di wilayah Asia Tenggara,” jelasnya.(jak/dra)

BM/IST

SEGERA : PT Garuda Maintenance Facility (GMF AeroAsia) merencanakan melakukan penawaran umum perdana saham (IPO) dengan melepas 20% saham ke publik.

BM/IST

AKSI: Kegiatan donor darah di Klinik Cargill yang berada di Desa Penuguan yang diikuti karyawan pabrik.

Ratusan Karyawan Donor Darah di Klinik Cargill JAKARTA(BM) – Dalam memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada Februari 2017 ini, Cargill menggelar program donor darah di salah satu anak perusahaan minyak kelapa sawit, PT Hindoli, di Sumatera Selatan. Gerakan donor darah ini, Cargill menggandeng PT Bara Mutiara Prima (perusahaan batu bara) dan Palang Merah Indonesia (PMI). Selama dua hari, para karyawan dan masyarakat perusahaan ikut serta terlibat dalam aksi inisiatif yang bertujuan mendorong gaya hidup yang aman dan sehat. Sebanyak 200 karyawan dari dua perusahaan mendonorkan darahnya di salah satu dari delapan klinik Cargill yang tersedia. Ong Kee Chau, Presiden Direktur PT Hindoli, mengatakan, “Meluangkan waktu untuk donor darah

merupakan wujud dari perbuatan mulia yang akan menyelamatkan jiwa dalam kehidupan. Cargill percaya dan berkomitmen untuk selalu menganjurkan gaya hidup aman dan sehat bagi karyawan dan masyarakat, serta kita juga akan terus bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia untuk mempromosikan hal ini.”ujarnya Sementara Kasnan Darpin, Program Assurance Coordinator di PT Hindoli sekaligus relawan donor darah, menambahkan, “Saya mendorong semua orang untuk mendonorkan darahnya jika bisa. Kita tidak perlu alasan khusus untuk melakukan ini; mengetahui bahwa satu hal kecil dapat menolong seseorang yang membutuhkan seharusnya sudah cukup menjadi motivasi kuat bagi kita.”ungkapnya.(rls/dra)

BM/IST

LANGSUNG : Dinilai memiliki load factor yang tinggi rute penerbangan Surabaya-Jayapura menjadi bidikan maskapai penerbangan

Berpotensi, Buka Penerbangan Langsung Surabaya-Jayapura JAKARTA(BM)-Sebagai upaya mendekatkan jarak dan mempermudah perjalanan pelanggannya, Sriwijaya Air segera membuka layanan penerbangan langsung untuk rute Surabaya-Jayapura PP. Penerbangan ini rencananya dimulai akhir Februari mendatang. Selama ini, rute penerbangan Surabaya - Jayapura PP dilayani dengan penerbangan melalui Makassar dan beberapa kota lainnya di Papua. Adanya rencana tersebut, menjadi pilihan penerbangan langsung yang dilayani empat kali seminggu. Senior Manager Corporate Communication Sriwijaya Air Group, Agus Soedjono, mengatakan, dioperasikannya layanan penerbangan langsung ini dilakukan seiring dengan terus meningkatnya permintaan pelanggan yang hendak melakukan perjalanan dari dan ke dua kota tersebut. “Mobilitas dan permintaan pelanggan terhadap rute penerban-

gan ini cukup tinggi peminatnya. Dengan layanan penerbangan langsung ini, maka pelanggan yang ingin melakukan perjalanan dari Surabaya ke Jayapura maupun sebaliknya dapat menempuhnya hanya dalam hitungan beberapa jam saja,” jelas Agus, Senin (13/2). Rute penerbangan langsung Surabaya - Jayapura PP ini, akan dilayani dengan menggunakan armada Boeing 737 800 NG yang memiliki kapasitas 189 kursi. Adapun jadwal penerbangan langsung ini yaitu berangkat dari Surabaya pukul 07.00 WIB, tiba di Jayapura pukul 13.20 WIT. Untuk rute sebaliknya, pesawat berangkat dari Jayapura pukul 14.05 WIT dan tiba kembali di Surabaya pukul 16.25 WIB.”Guna memberikan kenyamanan, dalam penerbangan ini Sriwijaya Air menyediakan dan memberikan makan dan minum secara gratis kepada seluruh pelanggannya,” tambah Agus.(nas/dra)


09 www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Jalur Trenggalek-Ponorogo Masih Ditutup Pembersihan Material Longsor Terkendala Cuaca

TRENGGALEK (BM) - Jalur Trenggalek-Ponorogo kilometer 16 dan 17, Desa Nglinggis, Kabupaten Trenggalek, hingga Senin (13/2) malam masih ditutup total untuk semua jenis kendaraan. Penutupan itu dilakukan karena proses pembersihan material longsor belum optimal akibat terkendala cuaca. “Belum semua lumpur diber-

sihkan akibat cuaca hujan yang menyebabkan pembersihan harus dihentikan beberapa kali,” kata Kapolsek Tugu Iptu Bambang Purwanto di Trenggalek, Senin (13/2). Untuk sementara, lanjut Bambang, arus lalu lintas sementara dialihkan ke jalur alternatif, melalui jalan pedesaan atau melalui ruas jalan poros Trenggalek-Pacitan-

Ponorogo atau melalui KediriNganjuk-Madiun. Ia mengatakan, jalur akan dibuka kembali dengan waktu yang belum ditentukan. “Jika hari terus hujan hingga sore, terpaksa pembersihan akan kami lakukan besok, mengingat jika dilakukan malam, kondisinya sangat bahaya,” ucapnya. Bambang menuturkan,

proses pembersihan lumpur dan material longsor baru bisa dimulai sekitar pukul 12.00 WIB. Hingga sore, lanjut dia, sebagian lumpur dan batuan yang menutup badan jalan sudah bisa disingkirkan. Namun karena hujan kembali turun dan risiko terjadi longsor susulan, proses pembersihan menggunakan satu unit alat berat jenis loader

kembali dihentikan beberapa kali. “Berdasarkan laporan, di sana ada satu bongkahan batu sehingga kami harus memecahkannya secara manual agar bisa dibersihkan. Semoga saja secepatnya pembersihan telah selesai,” ujarnya. Salah satu sopir truk dari Yogyakarta bernama Antok berharap proses pembersihan

tersebut segera selesai. Sebab jika tak kunjung selesai, Antok dan sejumlah sopir kendaraan roda empat atau lebih lain khawatir lebih lama lagi menunggu di lokasi menunggu upaya normalisasi tuntas. “Kami tidak punya pilihan lagi, selain menanti pembersihan cepat selesai, sebab jika berjalan memutar yang lokasinya sangatlah jauh pasti-

nya memerlukan biaya yang banyak untuk membeli bahan bakar,” tuturnya. Bambang memastikan pembersihan lanjutan bakal dimulai pada Selasa (14/2) pagi sekitar pukul 07.00 WIB. “Tebing di sini masih rawan longsor, makanya demi keselamatan tim pembersihan beberapa kali terhenti ketika ada hujan,” ujarnya. (nt/det/udi)

ANTISIPASI PEREDARAN NARKOBA

BNN Gelar Pelatihan dan Tes Urine

FOTO : BM/IST

DIBERSIHKAN: Proses pembersihan material longsor di jalan nasional Trenggalek-Ponorogo Km 16, Desa Nglinggis, Trenggalek, menggunakan alat berat.

Gus Ipul Apresiasi Perjuangan Guru Raudhatul Athfal

SURABAYA (BM) – Pemerintah kembali akan memberikan insentif bagi Guru Raudhatul Athfal (RA). Sebelumnya, para guru yang mengajar di Raudhotul Athfal mendapatkan insentif dari pemerintah provinsi (pemprov) Rp 200 ribu per bulan. Kepastian itu terungkap saat sejumlah guru yang tergabung dalam Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) bertemu dengan Wakil Gubernur (Wagub), Jatim, Drs H Saifullah Yusuf di ruang kerjanya, Senin (13/2). Pertemuan mereka dengan Wagub Jatim untuk menyampaikan tentang beberapa hal penting seperti pentingnya pendidikan anak di usia dini yaitu 4-5 tahun. “Kami menyampaikan bahwa keberadaan lembaga kami di Jatim 6.880 lembaga, guru 20 ribu, 300 ribu murid. Kami di bawah naungan Kementerian Agama dan memberikan pendidikan anak usia dini 4-5 tahun,” ungkap Ketua IGRA Jatim Nurul Khasanah. Sementara itu, menurut Saifullah Yusuf, IGRA merupakan lembaga pendidikan

FOTO : BM/ERAWATI

BERI APRESIASI: Wagub Jatim, Saifullah Yusuf, msaat menerima rombongan guru Raudhatul Athfal di ruang kerjanya, Senin (13/2).

yang tumbuh berkembang dibiayai masyarakat sendiri dan sudah bertahun-tahun lamanya. Pemerintah memang memberikan pembinaan pendampingan melalui berbagai program yang anggarannya sangat terbatas, tidak seperti sekolah dasar (SD). Memang perhatian pen-

didikan pada anak usia dini ini masih belum kuat. Tetapi sejak beberapa tahun berakhir ini, dunia mulai meperhatikan pendidikan usia dini termasuk Indonesia. “Tapi karena masih sangat awal, sehingga belum ada Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) atau Op-

erasional Sekolah BOS. Karena teritorinya di Jawa TImur, jadi kita ikut bertanggung jawab. Kalau wewenang adalah wewenang Menteri Agama. Kita mendengarkan, ingin mengurai kemudian apa yang harus dilakukan dalam rangka mewujudkan Raudhatul Athfal yg berkualitas,” ungkap pria

yang akrab disapa Gus Ipul ini. Ada beberapa hal yang harus ditata antara lain guru, tata kelola dan infrastruktur. Guru harus profesional, punya kompetisi, berkualitas, sejahterah dan bermartabat. Sayangnya, intensif untuk para guru tersebut sudah tidak didapatkan lagi. Dan pelan-pelan untuk lembaga oleh Kabupaten kota karena ada ketentuan baru sebagai implementasi pada UU no 23 PP Kemendagri. “Nah yang seperti ini nanti akan kita carikan jalan keluar,” terangnya. Lebih lanjut dijelaskan, pendidikan usia dini penting karena ini merupakan bahan baku dan akan ditindaklanjuti ke tingkat lebih tinggi. Jika bahan baku bagus, tingkat lebih tinggi akan bagus. “Selama ini Pemprov memberikan bantuan hanya sebagian. Kita hanya stimulant-stimulan saja. Dulu ada anggaran untuk guru IGRA. Cuma di luar itu, saya juga ingin apresiasi bahwa guru-guru atau pengelola IGRA sudah berjuang sekuat tenaga,” ungkap Gus Ipul. (era/udi)

Dinkes Perluas Jangkuan Deteksi Penderita HIV/AIDS

SURABAYA (BM) – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Timur (Jatim) berupaya memperluas jangkauan deteksi penderita HIV/AID. Pasalnya, saat ini jumlah penderita HIV/AIDS menunjukkan peningkatan cukup signifikan namun belum semua bisa dideteksi. Kepala Bidang Pengendalian Penyakit dan Masalah Kesehatan Dinkes Jatim, Ansarul Fahruda, mengatakan, berdasarkan data yang dimiliki Dinkes Jatim per September 2016, jumlah penderita HIV di Jatim mencapai 57.321 jiwa, sayangnya baru 68 persen atau sekitar 39.157 jiwa yang berhasil dideteksi. Sedangkan AIDS yang berhasil dideteksi mencapai 17.394 jiwa. Ansarul menjelaskan, deteksi penderita HIV memerlukan kerjasama berbagai pihak seperti LSM, kader kesehatan dan masyarakat umum. Ia juga meminta dokter, perawat, atau bidan berinisiatif melakukan tes kepada pasien dengan keluhan diare yang disertai dengan keluhan lain. “Ke depan, kita targetkan setida-

knya sebanyak 80 persen bisa dideteksi termasuk mendeteksi dini orang-orang berisiko. Semakin dini kita tahu HIV, sehingga tidak sampai menunggu posisi ke AIDS-nya,” ujarnya. Terkait daerah yang memiliki jumlah penduduk terbanyak penderita HIV, berturut-turut Kota Surabaya, Kota Malang dan Kabupaten Sidoarjo. Sebanyak 8.300 penderita HIV berada di Surabaya, 3.400 di Malang sedangkan di Sidoarjo mencapai 2.800 penderita. Penularan virus HIV, kata Ansarul, bisa disebabkan oleh dua faktor diantaranya melalui hubungan seks tidak aman atau heteroseksual dan penggunaan narkoba, seperti psikotropika dan zat adiktif, khususnya yang menggunakan jarum suntik. Menurutnya, semakin dini diketahui persentase jumlah penderita HIV yang tersebar di masyarakat maka penularan bisa dicegah sedini mungkin terutama untuk kontak terdekatnya. Saat ini, masyarakat sudah bisa memeriksakan dirinya melalui layanan

FOTO: BM/IST

Ansarul Fahruda

tes HIV/AIDS di masing-masing kabupaten/kota. Pemimpin AIDS Watch Indonesia Syaiful Harahap mengungkapkan, upaya pencegahan menyebarnya HIV semakin penting digalakkan di Indonesia. Hal itu karena Indonesia masuk dalam tiga besar negara yang

pertambahan jumlah kasus HIV/AIDS tercepat di dunia. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, sampai 30 September 2016 jumlah kasus HIVAIDS di Indonesia sudah mencapai 302.004. Terdiri dari 219.036 pengidap HIV dan 82.968 kasus sudah masuk tahap AIDS. Dilaporkan pula, AIDS sudah merenggut 10.132 jiwa. Angka tersebut merupakan penghitungan secara kumulatif sejak pertama kali HIV dilaporkan terjadi di Indonesia pada 1987. Upaya mencegah penyebaran HIV/ AIDS tak bisa lepas dari pemahaman tentang perilaku seksual. sebanyak 70 persen - 80 persen penularan HIV di rata-rata negara di seluruh dunia, terjadi melalui hubungan seksual yang tidak aman atau berisiko. Sementara sarana penularan lainnya, seperti transfusi darah, penularan dari ibu pada bayi, lewat jarum suntik narkoba dan penularan lewat alat-alat kesehatan hanya menyumbang dibawah 10 persen. (kmf/udi)

SURABAYA (BM) – Berbagai upaya terus dilakukan Badan Narkotika Nasional (BNN) guna memerangi peredaran dan penyagunaan obat terlarang. Salah satunya, dengan terus memberikan pelatihan ndan tes urine kepada berbagai elemen masyarakat, termasuk kalangan pelajar. “Hal ini sangat bagus karena bisa mengedukasi dan mengantisipasi peredaran dalam masyarakat terutama di dunia pendidikan atau kalangan pelajar,” ungkap Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim), Drs. H Saifullah Yusuf, Senin (13/2). Menurut wakil kepala daerah yang juga akrab disapa Gus Ipul itu, penyuluhan sangat penting sebagai modal FOTO: BM/IST dasar pelajar memahami Saifullah Yusuf pentingnya menjauhi narkoba. Setelah pelajar mengetahui kerugian konsumsi narkoba diharapkan mereka akan menghindarinya. Hal ini bisa menjadi langkah preventif dan pencegahan. “Saat ini juga ada perkembangan tentang pondok pesantren yang mengundang BNN untuk melakukan pelatihan-pelatihan, penanggulangan sekaligus melakukan tes urine pada para santrinya secara acak,” katanya. Menurut dia, menjaga generasi penerus bangsa tidak hanya tugas sekolah, masyarakat dan pemerintah. Para orang tua juga harus turut berperan serta dalam menjaga tumbuh kembang anaknya. Memberikan perhatian kepada anak dan melakukan komunikasi yang baik, termasuk salah satu cara agar orang tua dapat memantau anak. “Kenali teman-teman anak agar orang tua paham dengan siapa saja anak berkawan. Karena peredaran narkoba diawali dari lingkungan pergaulan. Salah memilih teman maka kemungkinan anak juga bisa terjerumus pada hal-hal negatif,” pesan Gus Ipul. (era/udi)

GIAT PRAJURIT

Babinsa dan Warga Gotong Royong Bangun Jalan

BANGKALAN (BM) - Bintara pembina desa (Babinsa) Koramil Socah, Bangkalan bersama warga bergotong royong membangun jalan masuk Dusun Rabesen, Desa Parseh, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, Senin (13/2). “Kegiatan karya bhakti merupakan salah satu sarana komunikasi sosial yang dilaksanakan satuan kewilayahan dengan tujuan untuk membantu pelaksanaan pembangunan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membangun kemanunggalan TNI-rakyat,” kata Dandim Bangkalan, Letkol Sunardi Istanto melalui Danramil Socah, Lettu Kav Imam Ghazali. Kegiatan karya bhakti pembangunan jalan tersebut, kata Danramil, diikuti empat babinsa yang dipimpin Serda Heri Sutrisno dengan dibantu masyarakat setempat. “Kegiatan Karya Bhakti dilaksanakan agar memudahkan masyarakat dalam mengangkut hasil pertanian maupun dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari,” katanya. Melalui kegiatan karya bhakti, lanjutnya, diharapkan terjalin kedekatan dan hubungan baik antara Koramil Socah dengan masyarakat dan komponen bangsa lainnya dalam rangka membantu tugas pemerintah daerah untuk meningkatkan perbaikan dan penyempurnaan fasilitas umum dan fasilitas sosial untuk memenuhi kebutuhan masyarakat serta meningkatkan kemanunggalan TNIrakyat. (prm/udi)

FOTO: BM/IST

GOTONG ROYONG: Anggota babinsa bersama warga bergotong royong membangun jalan masuk desa.


10 JATIM RAYA

berita metro

www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

BPBD Jember Pantau Daerah Terdampak Banjir

KILAS

Antisipasi Terjadinya Bencana Susulan BANYUWANGI (BM) – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jember terus memantau sejumlah daerah yang terdampak banjir selama beberapa hari terakhir. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Jember Heru Widagdo mengatakan, intensitas hujan memang cukup tinggi di Jember selama beberapa hari terakhir. Dampaknya, beberapa wilayah tergenang banjir karena luapan air sungai dan hujan deras yang berlangsung selama beberapa jam di daerah setempat. Ia mengatakan, banjir merendam sejumlah rumah warga di Desa Sidomekar, Kecamatan Semboro pada Minggu (12/2) sore hingga malam dengan ketinggian 40-50 centimeter akibat hujan deras yang mengguyur wilayah setempat. “Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Jember langsung menuju ke lokasi banjir dan melakukan pendataan terhadap rumah warga yang terendam banjir, namun tidak perlu dilakukanevakuasikarenaketinggianairmasih kategori wajar,” terannya, Senin (13/2). Kendati demikian, lanjut dia, pihak BPBD Jember terus melakukan pemantauan terhadap lokasi bencana banjir tersebut dan mengantisipasi apabila hujan terus menerus turun hingga menyebabkan ketinggian air di permukiman warga semakin tinggi. Banjir juga sempat merendam puluhan rumah warga di Desa Paseban, Kecamatan Kencong hingga sebanyak 60 kepala keluarga harus dievakuasi ke tempat yang aman di rumah penduduk

BM/IST

MASIH TERENDAM: Meski tinggi genangan di sebagian lokasi mulai surut, namun di bebrapa tempat masih masih terendam banjir.

lainnya yang tidak tergenang banjir pada Sabtu (11/2) malam. “Puluhan warga harus dievakuasi karena ketinggian air yang merendam rumah mereka setinggi 1 meter, namun banjir genangan tersebut hanya berlangsung beberapa jam saja dan warga bisa kembali pulang ke rumah setelah banjir surut,” ujarnya. Heru mengimbau, semua warga yang

berada di bantaran sungai meningkatkan kewaspadaannya selama curah hujan yang cukup tinggi di Kabupaten Jember, namun pihaknya meminta masyarakat bisa melakukan tanggap bencana secara mandiri. Data BPBD Jember menyebutkan, daerah rawan bencana banjir berada di beberapa desa/kelurahan yang tersebar di sejumlah kecamatan yakni Kecamatan Silo (Desa Karangharjo, Harjomulyo, Pace,

dan Mulyorejo)), Kecamatan Sumberbaru (Desa Yosorati dan Gelang), Kecamatan Panti (Desa Kemuninglor, Kemiri, Suci, Pakis, dan Serut), dan Kecamatan Patrang (Kelurahan Slawu). Sedangkan banjir genangan berada di Kecamatan Tempurejo yang tersebar di lima desa yakni Desa Tempurejo, Sidodadi, Wonoasri, Curahnongko, dan Curahtakir, sedangkan di Kecamatan Kencong meliputi Desa Cakru, Paseban, dan Kraton, kemudian di Desa Mayangan-Kecamatan Gumukmas, Desa Balunglor-Kecamatan Balung, Desa Rambigundam-Kecamatan Rambipuji, dan Desa Lojejer-Kecamatan Wuluhan. Sementara itu, sebanyak dua desa di Kecamatan Siliragung Banyuwangi, juga diterjang banjir. Dua desa tersebut yakni Desa Kesilir dan Desa Seneporejo. Puluhan warga dievakuasi lantaran ketinggian air kurang lebih mencapai 2 meter. Di Blitar, memasuki hari ketiga, banjir yang merendam sebanyak 710 rumah di empat desa di Kecamatan Sutojayan Kabupaten Blitar, mulai surut. Namun, proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sejumlah sekolah dasar di daerah itu masih belum lancar. Pantauan di lapangan, debit banjir yang sebelumnya mencapai satu meter sejak Sabtu (11/2) dini hari tersebut kini mulai surut. Di beberapa titik ketinggian air sudah sekitar 50 centimeter. Selain merendam rumah, banjir juga merendam tanah pertanian warga, serta fasilitas umum. (nt/udi)

Pemkab Segera Normalisasi Sungai di Sutojayan BLITAR (BM) - Bupati Blitar, Rijanto menegaskan, pemerintah secepatnya melakukan normalisasi sungai yang melitas di Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar, sebagai upaya mencegah banjir terulang. “2017 akan normalisasi Sungai bogel, sungai unut dan akan dilakukan ‘Multiyears’ mulai 2017, 2018, hingga 2019,” katanya, Senin (13/2). Ia mengatakan, sungai terse-

but memang membutuhkan normalisasi, agar aliran sungai yang melintas di Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar, itu kembali lancar. Saat ini, jika hujan turun, banjir sering terjadi di daerah itu. Selain karena tidak mampu menampung debit air, banjir juga merusak tanggul sungai, sehingga air yang mengalir pun semakin tidak terbendung. Rumah warga terendam banjir,

hingga mereka terpaksa harus mengungsi. Pihaknya mengungkapkan, penyelesian banjir itu memang tidak terlepas dari pusat, sebab aliran sungai yang sering mendatangkan luapan air itu juga di bawah Balai Besar Wilayah Sungai Brantas Jatim. Ia bahkan sudah langsung datang ke Kementerian Pekerjaan Umum dengan harapan

Tekankan Prioritas Pembangunan Fisik Aspirasi Warga Desa SAMPANG (BM) - Pelaksanaan Musya- rubahan ke arah lebih baik. “Termasuk warah Rencana Pembangunan (Mus- dengan program pembangunan di desa rembang) yang rutin dilaksanakan setiap yang diharapkan bisa memberikan makna tahun merupakan upaya menyusun pe- dan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya rencanaan di bindang pembangunan mela- dalam pidatonya saat membuka acara lui penjaringan aspirasi masyarakat dalam Musrembangcam Torjun. menentukan prioritas. Forum tahunan Pada kesempatan itu pula, wabup juga yang membahas tentang pembangunan menjelaskan prioritas pembangunan terseitu, dihadiri sejumlah perwakilan desa dan but harus dilaksanakan bersama. Diharapmasing-masing instansi di aula Kecamatan kan, hasil kesepakatan tersebut menyepakati Torjun, Kabupaten Sampang. sejumlah pembangunan infrastruktur jalan, Camat Torjun, Moh Adnan menuturkan, bidang ekonomi kreatif dan produktif, sosial pelaksanaan musrembangcam tahun ini me- budaya, pendidikan, dan pemerintahan. rupakan penjaringan aspirasi dari warga desa. ”Forum ini digelar guna membahas “Pelaksanaanmursembangtingkatkecamatan dan menyepakati hasil pembahasan dan merupakan upaya menyatukan persepsi menetapkan pembangunan yang diprioriuntuk pembangunan yang diprioritas dalam taskan selama setahun ke depan. Mudahsetiapdesadikecamatantorjun,”ujarnyapada mudahan hasil forum ini bisa membawa pelaksanaanmusrembangtingkatKecamatan pembangunan ke arah yang lebih baik,” Torjun, Senin (13/2). kata mantan bupati dua periode ini. Menurutnya, musrenbang tingkat keDalam Musrembang Kecamatan Torjun camatan tidak semata-mata menyepakati yang dilaksanakan di aula kantor kecamatan usulan prioritas pembangunan yang diu- setempat itu juga dihadiri sejumlah anggota sulkan dari musrenbang tingkat Desa, tapi dewan dapil 1, kepala OPD di jajaran Pemuntuk menghasilkan prioritas masalah kab, unsur muspika, dan para Kepala Desa dan kegiatan yang menjadi urusan wajib serta aparatur desa se-Kecamatan Torjun. pemerintah kabupaten. “Di sini kita diskusi- (adv/sf) kan masalah yang ada untuk mencari jalan keluar dalam pembangunan desa, kita sepakati bersama,” ungkapnya. Sementara itu, di tempat yang sama Wakil Bupati Sampang Fadhillah Budiono menyebutkan, semua program yang akan diajukan harus bermanfaat secara fungsional BM/SYAIFUL dari segala aspek pembangunan yang Musrembangcam tahunan ini digelar untuk menyaring aspirasi mengacu pada pe- masyarakat.

Diterbitkan oleh: PT. Berita Metro Jl Tunjungan No 86 Surabaya. www.beritametro.co.id Percetakan: PT Citra Cetak Pratama (isi di luar tanggung jawab percetakan)

PERWAKILAN

mereka secepatnya memberikan solusi atas masalah yang dihadapi Kabupaten Blitar tersebut. “Saya juga sudah menghadap untuk bisa diperhatikan dan ternyata ada program perencanaan,” katanya. Ia berharap, untuk saat ini warga bisa lebih waspada, terutama saat hujan terjadi. Mereka diharapkan untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman, sebab

jika tidur di rumah dikhawatirkan justru tidak tenang, mengingat terjadi banjir. Ia pun menegaskan, pemerintah juga sigap, dengan upaya mendirikan dapur umum membantu warga yang terkena banjir. Warga masih kesulitan untuk melakukan kegiatan sehari-hari, salah satunya memasak, sehingga dibantu dengan menyediakan makan. (nt/udi)

BM/IST

KOORDINASI: Kepala KPP Pratama Banyuwangi, Yunus Darmono, melakukan koordinasi Lapas Kelas IIB Banyuwangi terkait penyanderaan yang akan dilakukan terhadap wajib pajak bandel, Senin (13/2).

Kantor KPP Banyuwangi Ancam Sandera 3 WP Bandel BANYUWANGI (BM) - Kantor Pelayanan Pajak Pratama (KPP) Banyuwangi segera melakukan Gijzeling (penyanderaan) terhadap wajib pajak yang membandel tak mau membayar pajak. Penyanderaan rencananya dilakukan kepada dua Wajib Pajak (WP) yang memiliki utang pajak dengan nilai cukup besar. Dua Wajib Pajak itu merupakan Wajib Pajak Orang Pribadi yang berkegiatan di Kecamatan Genteng dengan total utang pajak Rp 3,6 miliar dan Wajib Pajak Badan di Kecamatan Purwoharjo. “Dari dua WP ini kita rencananya menyandera tiga orang. Maaf belum bisa kami ungkap di sini nama mereka. Penyanderaan dilakukan jika kita sudah mengantongi Surat Izin Penyanderaan dari Kementerian Keuangan,” ujar Kepala KPP Pratama Banyuwangi, Yunus Darmono kepada wartawan, usai koordinasi penyanderaan di Lapas Kelas IIB Banyuwangi, Senin (13/2). Tindakan penyanderaan ini, kata Yunus, merupakan upaya terakhir dari serangkaian tindakan penagihan aktif terhadap penunggak pajak. Masa penyanderaan dilakukan paling lama 6 bulan. Dalam penyanderaanWP wajib melunasi pajak yang terhubung dengan menjual aset WP. “Ini berdasarkan UU No 19 tahun 1997 yang dirubah pada 2000. Penyanderaan bisa dilakukan WP pajak yang membandel dengan tagihan pajak sekurangkurangnya Rp 100 juta,” tambahnya. Sementara Kepala Lapas Kelas IIB Banyuwangi, Arimin mengaku sudah menyiapkan sel khusus bagi WP pajak yang akan dieksekusi KPP Banyuwangi. Namun untuk perlakuan terhadap WP yang disandera, pihak Lapas Banyuwangi tetap memberlakukan seperti tahanan atau warga binaan yang lain. “Tak ada yang istimewa. Mereka tetap kita perlakukan biasa seperti tahanan titipan atau warga binaan,” tambahnya. (det/udi)

Iklan Kehilangan Hlg STNK nopol W-5766-VL a/n Koesharto d/a Perm gading fajar 1/B7 no.27a Rt 05 RW 19 buduran SDA 081331515858

Busyro Karim Beri Apresiasi Layanan Publik Dua Instansi SUMENEP (BM) - Bupati Sumenep K. Abuya Busyro Karim, menyampaikan apresiasinya atas kinerja dan pelayanan terhadap masyarakat yang dinilai transparan di dua kantor. Dua instansi itu adalah Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dan Dinas Penanaman Modal, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Kabupaten Sumenep. Hal itu nampak setelah dirinya melakukan beberapa kali inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah jajarannya di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep. Seperti halnya pelayanan di perizinan, dan juga pelayanan e-KTP terhadap masyarakat Kabupaten Sumenep yang dinilai sistem kerjanya sudah baik dan transparan. “Saya mengapresiasi jika pelayanan terhadap masyarakat itu selalu diutamakan. Terutama, pelayanan di Disdukcapil ini juga lebih dioptimalkan. Karena itu bagian dari poin kepentingan masyarakat Sumenep tentunya,” tutur Busyro Karim. Pihaknya juga berharap, terutama kepada semua pejabat struktural mereka agar bisa menumbuhkan sebuah inovasi serta edukasi yang bermanfaat dan bisa menjadi kebanggaan bagi masyarakat. Juga diharapkan kepada semua SKPD di lingkungan Kabupaten Sumenep, agar bisa menjalankan fungsi tugas pokok dan tanggung jawabnya. Artinya, dari semua SKPD dalam kinerjanya diharuskan ke depan lebih memperbaiki diri. Imbauan bupati, kepada sejumlah pejabat atministrator dan pengawasan di tubuh Pemkab Sumenep, bahwa tantangan birokrasi ke depan akan lebih berat dan ekspektasi masyarakat terhadap birokrasi sungguh besar

BM/A SUROSO

RESEPSI HARI PERS: Bupati Sumenep, K. Abuya Busyro Karim, saat menghadiri acara resepsi Hari Pers Nasional 2017 dan HUT ke-71 PWI yang digelar PWI Sumenep.

harapan. “Untuk itu, kita membutuhkan sosok pejabat birokrasi yang profesional dan betul-betul memiliki komitmen untuk melaksanakan fungsi tugasnya serta benar-benar penuh tanggung jawab,” tandasnya. Dijelaskan pula, pejabat atministrator dan pengawas adalah sebagai tulang punggung birokrasi serta pelaksana semua kegiatan di masingmasing SKPD. Sesuai dengan undang undang (UU) Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, yaitu pejabat atministrator harus bertanggungjawabdisaatmemimpinseluruh pelaksanaan kegiatan atministrasi pemerintahan dan pembangunan. Sedangkan pejabat pengawas bertanggung jawab mengendalikan semua kegiatan yang dilakukan pejabat pelaksana. Jadi, pejabat atsministrator dan pengawas itu juga memiliki tanggung jawab tiga kompetensi, yakni teknis, manejerial, dan sosial kultural. “Ketiga kompetensi itulah patut mereka miliki oleh dua pejabat tersebut. Oleh karenanya, selain sisi pelayanan, juga mereka (pejabat atminitstrator dan pengawas) harus di-

manfaatkan untuk menggali semua potensi alam yang ada,” pintanya. Sudah waktunya semua pejabat birokrasi Sumenep menumbuhkembangkan bagaimana cara menggali potensi seperti misalnya wisata, karena masih banyaknya lokasi wisata di daratan dan wilayah kepulauan yang belum tersentuh dan dikembangkan. “Memasuki tahun 2017, dengan angka di belakang tujuh, tujuh ini ibarat sebuah cangkul. Artinya, bagi pejabat abdi negara harus bekerja keras,” harap Busyro Karim mengakhiri sambutannya. Disampaikan pula, tanggung jawab pejabat sebagai pelaksana bagaimana cara mensukseskan program 2018 yakni berupa kegiatan fisik bangunan untuk Kabupaten Sumenep ke depan lebih baik. dan juga potensinya lebih ditingkatkan. “Itu mereka harus bisa menunjukkan kepada kami bukti keseriusan dari hasil kinerjanya semua SKPD. Jadi, para pejabat itu harus banyak bekerja, dan jangan hanya berwacana saja, tetapi kerja yang nyata. Buktikan prestasi kerja mereka pada masyarakat, bahwa

kita bisa untuk lebih mewujutkan potensi alam Sumenep,” ucapnya. Padahal di era seperti sekarang ini bagi aparatur sipil negara tersebut, kata Busyro Karim, para pejabat struktural di Pemkab Sumenep seharusnya bisa memberikan inovasi. Diakuinya, birokrasi di Pemkab Sumenep yang saat ini didominasi oleh kapasitas pejabat sipil di beberapa sektor memiliki kompetensi yang rendah. Hal tersebut terungkap dari temuan Mentri Aparatur Pendayagunaan Aparatur Negara Birokrasi dan Reformasi, yakni Pejabat Sipil Negara yang masih memiliki kemampuan rendah di bidangnya tercatat hingga 64%. “Maka itu, saya ingatkan kepada semua PNS di Kabupaten Sumenep, mereka harus bisa meningkatkan kompetensi serta etos kerja dan pelayanan yang jujur, bersih, dan cepat. Terutama, para pemimpin di sejumlah sektor mereka jangan hanya menggantungkan tugas-tugasnya pada para stafnya. Jadilah seorang pemimpin yang tauladan sehingga dipatuhi bawahannya,” jelasnya. Diingatkanpula,kedepan jikaada PNS di lingkungan Pemkab Sumenep melakukan pelanggaran kode etik, kata Busyro Karim, pihaknya tidak akan segan-segan memberikan sanksi tegas. Seperti yang terjadi pada tahun 2016 lalu, ada 7 PNS dipecat, sedangkan50PNSdiberisanksikarena melanggar kode etik. “Ke depan saya akan tetap mengevaluasi kinerja semua pejabat di lingkungan Pemkab Sumenep. Apa lagi, kita sudah membentuk dan melantik tim Bersih-bersih Pungutan Liar (Siber Pungli) ini yang harus dicermati dan diwaspadai oleh para PNS Sumenep,” imbau Busyro Karim. (adv/sur)

Direktur: Silvia Balhmar. Pemimpin Perusahaan: M. Mashudi. Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Totok Hartana. Wapemred: Noor Ipansyah Iskandar. Dewan Redaksi: AR Balhmar, Yahya A Waber, Tjipto Chandra, Marcella, Hadi Ismanto, M. Nabil. Redaktur: Budi Arie Satriyo, Bambang Andrias, Indra Nanang. Wartawan Senior: Rofiq Kurdi Ismail, Aziz Tri. Reporter: Dian Kurniawan, Suluh DP, Andre Septia Hadi, Hasan Nur Rahmad. Fotografer: Soemadji. Pracetak/Artistik/Tata Letak: Luthfi, firman. Desain Grafis: Khalid “Klied”. Sekretaris Redaksi: Muh. Faizin. Bidang Online: Wahyu Saputro. Eksekutif Marketing: Fahad Balhmar, Khalid H. Perwakilan Daerah: Jakarta: Priyoko Sarjito (Kep. Biro), Marcella, Ferdy Yunisaf. Mojokerto: Prayogi. Kediri: Ibad, M. Sirojudin Sidoarjo: Yahdar Balhmar, Imam Muchlis. Gresik: Sugeng (Kepala), Asepta Lamongan: Komari Probolinggo: Saifullah Madura: Agus Suroso (Sumenep), Abdurrahman (Pamekasan), Syaiful (Sampang). Malang: Aji, Kholil, Agus Susanto, Koordinator Sirkulasi/Pemasaran: M. Mashudi. Alamat Redaksi: Jl Tunjungan No 86 Surabaya. Telp. +6231 5318686, 5323414. Fax:+6231 5323415 Redaksi: 081334312300 | Iklan/Langganan: 081216327858 | No Pengaduan: 031 70975270. Email: red_beritametro@yahoo.co.id. Tarif Iklan: Display(fc) Rp. 35.000/MMK (BW) Rp. 25.000/MMK. Sosial Rp. 10.000/MMK, Baris Rp. 15.000 (Minimal 2 Baris).

DALAM MENJALANKAN TUGAS PELIPUTAN, WARTAWAN BERITA METRO DIBEKALI TANDA PENGENAL, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER.


GRESIK 11

berita metro

www.beritametro.co.id

Dana Normalisasi Kali Lamong Hanya Rp15 M GRESIK (BM)- Banjir yang melanda Kabupaten Gresik hingga Februari sudah dua kali terkadi. Penyebab utama adalah luapan Kali Lamong. Warga berharap agar banjir luapan Kali Lamong dapat teratasi segera terwujud. Selain belum bisa membangun tanggul, lantaran kesulitan pembebasan lahan anggaran untuk normalisasi kecil. Nmaun pada tahun 2017, alokasi anggaran normalisasi Kali Lamong yang direncanakan Rp 40 miliar, akhirnya hanya tinggal Rp 15 miliar saja.

Hal ini dipicu kondisi APBD Gresik yang mengkhawatirkan dalam dua tahun terakhir ini, yakni 2016 dan 2017 . ”Benar, jatah proyek normalisasi Kali Lamong di APBD 2017 dari sebelumnya Rp 40 miliar dikurangi sehingga tinggal Rp 15 miliar,” kata Kepala DPU (Dinas Pekerjaan Umum) dan Tata Ruang Pemkab Gresik, Bambang Isdianto, Senin (13/2). Menurutnya, anggaran normalisasi Kali Lamong sengaja dipangkas saat pembahasan APBD 2017, karena

masih besarnya tunggakan hutang pembayaran pekerjaan di APBD 2016. “Sesuai dengan kekuatan anggaran, dana Rp 15 miliar itu akan kita gunakan untuk normalisasi di titiktitik Kali Lamong yang rawan meluber,”tutur dia. Bambang melanjutkan, untuk normalisasi total Kali Lamong, Pemprov Jatim maupun Pemerintah Pusat sudah sanggup membiayai. Syaratnya, Pemkab Gresik harus bisa membebaskan lahan di sepanjang bantaran Kali Lamong. Namun, untuk pembebasan

lahan tersebut mendapat penolakan dari warga. Pemilik lahan di sekitar bantaran Kali Lamong tidak bersedia jika lahan yang dibebaskan hanya sebatas yang akan digunakan untuk normalisasi Kali Lamong, seperti pembuatan tanggul. “Warga minta lahan mereka dibebaskan semua. Bukan yang hanya kena proyek normalisasi saja,” ungkap Bambang.”Selain itu, faktor lain adalah pemilik lahan mematok harga terlalu tinggi jauh diatas NJOP (Nilai Jual Objek Pajak) dan banyaknya spekulan yang bermain,”

ujar Bambang. Pemkab Gresik, kata dia, sudah melaporkan kondisi sulitnya pembebasan lahan tersebut ke Gubernur Jatim Soekarwo. “Pak De Karwo (Gubernur) memutuskan, kalau warga mintanya seperti itu, dibuatkan penetapan oleh provinsi,” terangnya. Sementara untuk saat ini, normalisasi Kali Lamong difokuskan di titik-titik rawan meluap. Di antaranya, di Desa Jono dan Morowudi Kecamatan Cerme dan wilayah Kecamatan Balongpanggang. (sgg/yog/dra)

Valentine Day, Florist di Gresik Banjir Pesanan GRESIK (BM)-Perayaan Valentine Day yang jatuh 14 Februari ini membuat toko bunga di Gresik kebanjiran pesanan dan order dadakan untuk penjualan rangkaian bunga dengan tema Valentine. Salah satu toko bunga atau florist yang ikut merasakan berkah dari perayaan hari kasih sayang ini adalah Flowerstore milik Rahmi Hidayah, yang berada di Jl. Sunan Giri Kebomas, Kabupaten Gresik. Mahasiswa cantik berambut pirang ini mengaku kebanjiran order pesanan bunga untuk tema Valentine sejak awal bulan Februari lalu. Rahmi Hidayah mangatakan bahwa setiap menjelang perayaan Valentine, harga bunga segar jualannnya mengalami kenaikan, dikare-

nakan banyaknya permintaan. “Paling banyak dicari itu bunga mawar merah dan memang harganya mengalami kenaikan dari kebunnya dan juga banyaknya permintaan, bunga mawar merah itu harganya Rp 90 ribu, itu satu paket dengan bingkisan coklat karakter,”tambahnya. Penjual bunga yang juga membuka cabang di Lamongan ini mengaku bahwa omzet pada momen hari valentine, bisa mencapai angka Rp 30 juta. ”Kalau pas, bulan Februari banyak yang order” ujarnya. Rahmi menambah, selain pada momen Valentine, bunga jualannya juga banyak dibeli pada berbagai acara seperti hari Ibu, Musim Pernikahan dan juga wisuda.(gbr/yog/dra)

FOTO BM/GILANG BUDI RAHARJA

MENINGKAT: Salah satu toko bunga, Flowerstore di Gresik ramai pesanan.

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

KILAS

FOTO BM/MOCH. SUGENG

PROVOKASI : Dinding yang ditulisi G30S/PKI di Jl HOS Cokroaminoto,Gresik setelah dibersihkan.

MUI Imbau Masyarakat Tak Terprovokasi Tulisan G30S/PKI GRESIK(BM)-Diemukannnya tulisan provokatif mendapat respon dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Gresik. Munculnya tulisan G30S/PKI (Gerakan 30 September Partai Komunis Indonesia) di dinding warga di jalan HOS Cokroaminto Kecamatan Gresik pekan lalu bisa jadi bukan hanya sekadar dilakukan oleh orang iseng, tapi sebaliknya, ada dugaan unsur kesengajaan. “Makanya, kami memberikan atensi persoalan ini,” kata Dewan Penasehat MUI Kabupaten Gresik, KH. Nur Muhammad, Senin (13/2). “Mengapa? Karena tulisan itu dibuat di tempat terbuka (lalu lalang orang lewat). Bukan di tempat tersembunyi seperti di daerah lain,” sambungnya. Lanjut Gus Nur, begitu panggilan akrabnya, MUI meminta agar masyarakat tidak terprovokasi dan terpancing dengan tulisan G30S/PKI tersebut. Sebab, tulisan organisasi terlarang di Indonesia tersebut bisa jadi sengaja dilakukan oleh oknum masyarakat tidak bertanggungjawab yang sengaja ingin menciptakan kekacauan atau gerakan adu domba. Kondisi serupa seperti ini, lanjut Gus Nur, juga pernah terjadi daerah lain. Seperti baru-baru ini terjadi di salah satu pesantren di Madura. “Menghadapi fenomena ini sementara kita harus bersikap diam dulu, tidak usah resah. Namun tetap selalu waspada dan selalu memantau,” terangnya. Namun demikian, Gus Nur mengingatkan supaya masyarakat tidak diam ketika menemukan adanya seseorang yang menuliskan atau membawa atribut maupun simbol-simbol lain berupa G30S/PKI. “Kalau ada masyarakat yang menemukan dan menangkap orang yang menghembuskan G30S/PKI jangan diam. Laporkan ke pihak berwajib. Sehingga, bisa ditelusuri sampai sedetil-detilnya apa motivasi para pelaku,” pungkasnya. (sgg/yog/dra)

LAMONGAN

berita metro

www.beritametro.co.id

Dugaan Pungli Prona, Warga Desa Wanar Mengadu ke Kejati LAMONGAN(BM)-Warga Desa Wanar Kecamatan Pucuk Kabupaten Lamongan akhirnya mengadukan dugaan pungli pada kepenggurusan sertifikat tanah dalam Program Nasional Agraria (Prona) ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Timur. Menurut Wellem Mintardja, Pembina LSM Cakrawala yang mendampingi warga Wanar, Kejari Lamongan lamban dalam merespon laporan masyarakat Wanar, sehingga terpaksa dugaan pungli tersebut diadukan ke Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. “Kami menindaklanjuti laporan kami di Kejaksaan Negeri Lamongan dengan mengadukan kasus dugaan pungli tersebut ke Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, karena kelambanan Kejari Lamongan ” kata Wellem Mintarja, Senin (13/2) siang. Kami berharap, lanjut Wellem, pihak Kejati Jatim segera melakukan langkah kongkrit dan strategis mengungkap dugaan pungli pada sertifikat massa dalam Prona tersebut. Sementara itu, Kasi Pidsus Kejari Lamongan, Herry Purwanto mengaku pihak Kejari Lamongaan sudah melakukan sejumlah langkah setelah mendapat aduan masyarakat Desa Wanar tersebut. “Kita sudah melakukan beberapa langkah, diantaranya melakukan puldata dan pulbaket serta

pemeriksaan keterangan sejumlah pihak untuk mengetajui kebenaran laporan pengaduan tersebut” terang Herry Purwanto. “Jadi tidak benar kalau kita dikatakan lamban dalam menanganinya” tambah Herry serius. Seperti diketahui Sejumlah masyarakat Desa Wanar Kecamatan Pucuk Kabupaten Lamongan, Selasa (24/1) lalu , mengadukan Kepala Desa Wanar, Ali Thohir dan Panitia Pengurusan Sertifikat Prona ke Kejaksaan setempat karena diduga melakukan pungli sebesar Rp 475 setiap bidang yang disertifikatkan. Saat itu Wellem Mintardja, Pembina LSM Cakrawala menjelaskan Prona merupakan pelaksanaan pendaftaran tanah dalam rangka penertiban sertifikat hak atas tanah, terutama bagi masyarakat golongan ekonomi lemah.“Pembiayaan kegiatan Prona bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara yang dialokasikan dalam DIPA Badan Pertanahan Nasional pada program pengelolaan pertanahan” ungkap Wellem Mintardja. Para peserta atau warga yang mengurus sertifikat tanahnya, lanjut Wellem, tidak lagi dibebani biaya. “Maka atas persoalan ini kita mengadukan panitia dan Kades ke Kejaksaaan” terangnya. (kom/dra)

KILAS

Perbaiki Jalan Desa, Pemkab Alokasikan Rp 12, 9 Miliar

FOTO: BM/KOMARI

PUNGLI: Sejumlah masyarakat Desa Wanar Kecamatan Pucuk Lamongan saat mengadukan dugaan pungli pada Sertifikasi Prona ke Kejaksaan Lamongan beberapa waktu lalu.

Persela Adu Strategi, Berebut Lolos Penyisihan

FOTOBM/DOK PERSELAG

Pelatih Persela Hery Kiswanto PERWAKILAN

LAMONGAN(BM)- Pertarungan di group C Piala Presiden, tiga tim bakal bersaing sengit untuk mengamankan tiket lolos dari babak penyisihan Piala Presiden 2017. Tiga tim tersebut antara lain Persela, Persiba dan Persib. Menurut Pelatih Persela Lamongan, Hery Kiswanto, tim binaanya yang sukses membungkam PSM Makassar dalam kompetisi piala presiden 2017, Minggu (12/2) kemarin, membuat

sedikit membuka peluang untuk lolos dari penyisihan group dan melaju ke babak berikutnya. “Pihaknya akan memutar strategi jitu untuk mengalahkan Persib Bandung yang dihuni pemain berkelas di pertandingan mendatang agar mendapat tiket untuk melaju ke babak berikutnya” kata Hery Kiswanto, Senin (13/2) siang. Terkait persiapan Persela, Hery Kiswanto mengaku bakal bermain konsisten dan se-

lalu menjaga kekompakan tim, baik saat menyerang maupun bertahan. “Menghadapi Persib Bandung yang dihuni pemain berkelas, Persela harus tetap bermain konsisten,kompak dan kolektif” tegasnya. Hasil imbang saja, lanjutnya, pada pertandingan pamungkas tidak cukup. “Karena, Tim Persiba Balikpapan juga bakal ngotot untuk mengalahkan PSM Makassar nantinya” tambahnya.(kom/dra)

LAMONGAN(BM)-Banyaknya jalan poros desa di wilayah Lamongan yang mengalami kerusakan. Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas PU Bina Marga mengalokasikan anggaran perbaikan jalan poros desa sebesar Rp 12,9 Miliar. Menurut Kabag Humas dan Protokol Pemkab Lamongan, Agus Hendrawan, berdasarkan Rencana Kerja Anggaran(RKA) Dinas PU Bina Marga Lamongan perbaikan jalan poros desa alokasi anggaranya tidak sama disetiap titik. “Nilainya anggarannya tergantung kondisi kerusakan dan ukuran jalan yang diperbaiki” kata Agus Hendrawan,. Jalan poros desa yang diperbaiki dan dibangun tahun ini, lokasinya tersebar di sejumlah Kecamatan di Lamongan. “Pembangunan jalan poros desa tidak terfokus di satu kecamatan melainkan tersebar di 27 kecamatan di Lamongan, karena kondisi jalan sudah banyak yang rusak,”ungkapnya Sementara itu pantauan Berita metro, selain jalan poros desa yang mengalami kerusakan akibat curah hujan yang tinggi, kondisi jalan poros Kecamatan dan Kabupaten juga banyak yang berlubang. Kondisi tersebut sangat meresahkan warga, karena mengancam keselamatan pengguna jalan. “Apalagi kalau malam hari kondisinya yang gelap membuat penguna jalan harus ektra hati-hati, karena jalan yang berlubang dan bergelombang dapat menyebakan terjatuh” ujar Ahmad, salah seorang warga Desa Tikung.(kom/dra)

FOTO BM/KOMARI

PERBAIKAN : Kondisi jalan poros kecamatan yang juga rusak

BIRO GRESIK: M Sugeng (Kepala), Asepta Y Permana, Gilang Budi Raharja Sirkulasi & Iklan: Imam Taufik. BIRO LAMONGAN: Komari


www.beritametro.co.id

SELASA, 14 FEBRUARI 2017

Pemkab Bakal Anggarkan Biaya dari APBD SIDOARJO (BM) – P : e m e r i n t a h Ka b u p a t e n (Pemkab) Sidoarjo berencana menganggarkan kekurangan biaya program nasional agraria (prona) di luar yang ditanggung pemerintah pusat dengan mengambilkan dari APBD. Bupati Sidoarjo, H Saiful Ilah, mengatakan hal itu menanggapi banyaknya kepala desa (kades) yang belakangan tersandung persoalan hukum terkait penarikan biaya untuk prona. Terakhir kali, penangkapan dan penahanan dilakukan terhadap Kades Dukuh Sari Jabon . Sebelumnya, juga dilakukan

Nanti akan kami usulkan kepada DPRD, agar masuk dalam anggaran APBD. Sehingga, tidak ada lagi tarikan-tarikan,” - H SAIFUL ILAH Bupati Sidoarjo penangkapan dan penahanan terhadap Kades Sarirogo. “Saya sudah mendengar penahanan Kades Dukuh Sari Jabon itu,

cuma saya belum tahu betul, apakah itu pungli beneran atau tidak,” kata Bupati Saiful Ilah, Senin (13/2).

Meski begitu, pihaknya meyakini penegak hukum tidak sembarang dalam menangkap maupun menetapkan seseorang sebagai tersangka. “Minimal penegak hukum punya bukti otentik untuk menangkap pelaku. Karena kalau enggak terbukti, bisa-bisa di praperadilankan,” ujarnya. Lebih lanjut, dia menerangkan, program prona ini merupakan program pemerintah pusat. Bahkan penyelesaiannya pun juga dipercepat. Namun dalam percepatannya itu, banyak disalahgunakan orang-orang tertentu. Dia mengaku sudah mengingat-

kan kepada kepala desa agar tidak melakukan pungutan liar dalam program apapun. “Sudah saya ingatkan, sedikit pun melakukan tarikan, maka akan diproses hukum,” katanya. Te r t a n g k a p n y a k a d e s Dukuhsari Kecamatan Jabon Sidoarjo terkait dugaan pungli prona membuat pemkab mengkhawatirkan jika dalam waktu dekat satu persatu perangkat desa juga bakal terjerat persoalan serupa. Selain itu, prona yang selama ini digembar-gemborkan gratis, ternyata tidak sepenuhnya. Pemerintah hanya menggratiskan biaya pener-

FOTO: BM/MED

TERSANGKA SABU: Tersangka terkait kasus sabu-sabu diamankan di Mapolsek Jabon.

Dipergoki Bawa Sabu, Sopir Truk Diamankan Polisi

FOTO: BM/MUCHLIS

JUDI SABUNG AYAM: Petugas kepolisian menunjukkan sejumlah barang bukti dan tersangka dari penggerebekan judi sabung ayam di Buncitan.

scek pengambil motor dengan pengelola, sebagai pejudi, penonton atau lainnya. “Tersangka S akan dijerat pasal 303 ayat (1) KUHP. Dan

pengambil motor bakal dikenai pasal sesuai dengan keterangan yang kami dapatkan,” tambahnya. Sementara itu tersangkan

Supeno mengaku aktifitas judi di wilayahnya di buka hari Kamis dan Jumat. Setiap buka arena, omzetnya sekitar Rp 500 ribu lebih. “Dapatnya tidak

mesti mas. Kadang dapat Rp 500 ribu, dan kalau ramai peserta sampai luar daerah, dapatnya diatas sebesar Rp 500 ribu,” aku Supeno. (cls/udi)

Delta Mania Supporter Semua Olahraga Prestasi Sidoarjo

SIDOARJO (BM) – Ratusan supporter sepak bola kebanggaan Sidoarjo yang tergabung dalam ‘Delta Mania’ tumplek bleg di Pendopo Delta Wibawa, Minggu (12/2) malam. Mereka ikut memeriahkan saresehan bertajuk Masa Depan Sepak Bola Kota Udang Sidoarjo. Kegiatan itu juga dihadiri para punggawa pesepakbolaan Sidoarjo di antaranya Bupati Sidoarjo, Ketua Koni Sidorjo, Ketua Askab PSSI Sidoarjo, Disparbudpora Sidoarjo, Pengurus Tim Deltras dan Persida. Pada acara Saresehan tersebut dibahas tentang pekembangan ke depan pesepakbolaan Sidoarjo termasuk nasib para supporter yang selalu setia mengawal klub kesayangan Kota Sidoarjo ini. Polemik yang timbul akibat terperosoknya klub Deltras ke level Liga Nusantara PSSI ini membuat terpecahnya para suporter Delta Mania karena di Sidoarjo saat ini tim yang menduduki level divisi utama adalah Tim Persida Sidoarjo. Pada kesempatan tersebut, Bupati Sidoarjo Saiful Ilah dalam sambutannya menyampaikan, awal sepak bola

FOTO: BM/MUCHLIS

PUNGGAWA BOLA: para punggawa pesepakbolaan Sidoarjo di antaranya Bupati Sidoarjo, Ketua KONI Sidoarjo, Ketua Askab PSSI Sidoarjo, Ahmad Riyadh, saat menghadiri saresehan bertajuk Masa Depan Sepak Bola Kota Udang Sidoarjo di Penpoda Delta Wibawa Sidoarjo.

Sidoarjo berkembang menjadi tim besar pada tahun 2001 dengan dihuni banyak pemain bintang pada masa itu. Keinginan semua elemen saat ini adalah membuat sepak bola khususnya di kota Sidoarjo kembali bersinar.

“Kita akan terus meningkatkan kemajuan pesepakbolaan Sidoarjo baik Deltras maupun Persida dengan baik sehingga akan mempermudah untuk mengurusnya,”ungkapnya. Ditambahkan Bupati, untuk sup-

porter Delta Mania yang selama ini menjadi supporter setia tim Deltras, pihaknya meminta untuk mendukung segala olahraga prestasi sidoarjo lainnya. “Delta Mania bukan hanya supporter Deltras tapi juga Persida dan seluruh cabang olahraga prestasi di Sidoarjo lainnya,”tegas Bupati. Sementara itu, Ketua ASKAB PSSI Sidoarjo Ahmad Riyadh menjelaskan, saresehan yang dilakukan ini untuk menyamakan visi antara pengurus baik itu Persida, Deltras dan supporter. “Dengan kesamaan visi antara semua elemen ini, nantinya akan memberikan pengaruh dalam membesarkan tim sepak bola di Sidoarjo,”ungkapnya. Masih kata Riyadh, kesepakatan yang diambil malam ini sangat luar biasa. Deltras tetap ada, Persida juga tetap dijalankan sesuai ‘rel’-nya. Dan, supporter Delta Mania akan mendukung semua kegiatan berbau prestasi di Sidoarjo. “Supporter Delta Mania bukan khusus untuk suporter kesebelasan Deltras Sidoarjo saja, tapi juga supporter Persida dan olahraga prestasi Sidoarjo,” terang Ketua Askab PSSI Sidoarjo. (cls/udi)

Penderita DBD Alami Peningkatan

SIDOARJO (BM) – Penderita demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Sidoarjo mengalami peningkatan. Hal itu, setidaknya terlihat dari adanya peningkatan jumlah pasien DBD yang masuk ke RSUD setempat. Data yang ada RSUD Sidaorjo menyebutkan, penderita DBD sejak tiga bulan terakhir masih berada di posisi 50-an. Pada November 2016, ada menjadi 52 pasien dengan pasien meninggal 2 orang. Memasuki

keuangan APBD. Karena saat ini masih dalam tahap awal penggunaan APBD 2017. “Untuk APBD tahun ini, saya rasa tidak bisa. Karena anggarannya sudah digedok dan juga sudah berjalan. Namun tidak menutup kemungkinan untuk tahun depan bisa dianggarkan,” kata Sullamul. Hanya saja, saat dianggarkan tersebut, tidak berbenturan dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku dalam Badan Pertanahan Nasional. “Selama itu enggak berbenturan, pasti kita dukung,” tandasnya. (cls/udi)

DELTA SINGKAT

Polisi Gerebek Judi Sabung Ayam di Buncitan SIDOARJO (BM) - Satreskrim Polresta Sidoarjo menggrebek arena judi sabung ayam dan dadu di Desa Buncitan RT 06 RW 03 Kecamatan Sedati, Senin (13/2). Dari penggerebekan itu, petugas mengamankan Supeno (53), warga setempat selaku pengelola, dan menyita peralatan dadu kocok dan lembaran tatakan (alas pengocok), 7 ayam beserta kiso, uang taruhan dan 21 motor milik pejudi yang ditinggal kabur. Kasatreskrim Polresta Sidoarjo, Kompol Manang Soebeti mengatakan, penggerebekan ini berawal dari informasi masyarakat yang resah dengan kegiatan itu. “Setelah adanya laporan masyarakat, kami dalami dengan penyelidikan dan kenyataan yang ada, kegiatan judi dadu dan sabung ayam itu langsung kami gerebek,” tegasnya. Dia menegaskan, untuk motor yang akan diambil oleh pemiliknya dengan kelengkapan surat sah, nantinya juga akan dimintai keterangan. Petugas juga akan mengkro-

bitan sertifikat oleh Badan Pertahanan Nasional. Namun, tidak dengan proses pembuatannya seperti materai, patok, foto copy berkas dan lain-lain. “Nanti akan kami usulkan kepada DPRD, agar masuk dalam anggaran APBD. Sehingga, tidak ada lagi tarikantarikan. Anggaran itu untuk pembelian materai, patok, dan lain-lain. Dan kepala desa tak terjerat dengan masalah hukum,” tandasnya. Sementara, Ketua DPRD Sidoarjo, Sullamul Hadi Nurmawan mengungkapkan tidak serta merta meloloskan usulan yang berkaitan dengan

Desember 2016, ada sekitar 50 orang penderita DBD dan 2 orang meninggal. Sedangkan dibulan Januari 2017, ada sekitar 43 orang dan 1 orang meninggal. “Untuk awal Februari 2017, ada sekitar 9 orang yang menderita DB,” ungkap Humas RSUD Sidoarjo, dr. Zainuri. Dikonfirmasi terkait itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo, dr. Ika Harnasti enggan mengomentari banyak.

Selama ini, pihaknya mengaku sudah berkirim surat ke masingmasing kecamatan untuk diteruskan ke puskesmas. “Sudah lama kami kirim surat ke kecamatan untuk mengantisipasi pergantian musim hujan. Karena di musim hujan akan rawan penyakit,” kata dr. Ika. Terlebih, kata dia, pihaknya juga sudah mempunyai program Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan cara 3 M plus. Sep-

erti menguras tempat-tempat penampungan air. Menutup tempat-tempat penampungan air salah satunya di drum, kendi dan lain-lain. Selain itu, memanfaatkan kembali barang bekas yang memiliki potensi untuk perkembangan biakan nyamuk penular demam berdarah. “Jadi, program itu sudah kami terapkan di masing-masing kecamatan. Bahkan kita juga rutin melakukan fogging,” tandasnya. (cls/udi)

FOTO: BM/IST

Ika Harnasti

SIDOARJO (BM)- Merunduk malu seraya menyesali diri. Kondisi itu yang terakhir nampak dari raut muka Iwan Saputra, warga Jl Taruna, Kelurahan Juwet Kenongo RT 08 RW 02, Kecamatan Porong, sebelum akhirnya dijebloskan ke ruang tahanan Polsek Jabon. Pria 24 tahun berprofesi sopir ini tertangkap basah oleh Unit Reskrim Polsek Jabon, lantaran sedang membawa narkoba gol 1 jenis sabu yang disembunyikan di dhasboard motornya. Kapolsek Jabon, AKP Subadri membenarkan kejadian tersebut. Dikatakan pula, sebelum dilakukan penangkapan terhadap tersangka, pihaknya mendapat informasi masyarakat bahwa ada seseorang dengan ciri-ciri khusus sedang membawa sabu. “Kemudian laporan itu kita tindak lanjuti dan mendapati seseorang dengan ciri-ciri sesuai. Saat itu juga kita lakukan pengejaran kepada tersangka,” katanya, Senin (13/2). Dia menambahkan, pada saat yang bersamaan memang pihaknya sedang menggelar Ops Tumpas Narkoba 2017. Tersangka berhasil diamankan berikut barang buktinya berupa narkoba jenis shabu seberat 0,27 gram. “Giat tumpas Narkoba ini memang untuk memerangi maraknya peredaran narkoba yang telah digalakkan oleh Polri,” imbuhnya. Di hadapan penyidik, Iwan mengaku barang haram tersebut hanya untuk dikonsumsi sendiri. Sebab, dengan mengonsumsi sabu, tersangka bisa merasa nyaman saat nyopir truk keluar kota. “Selanjutnya, kasus ini akan kita kembangkan lagi untuk mengetahui dari mana tersangka meperoleh barang haram itu,” tegas mantan Kapolsek Sukodono itu. (med/udi)

Pengendara Motor Tabrak Mobil, 1 Tewas

SIDOARJO (BM) – Kecelakaan motor dengan merengut korban jiwa kembali terjadi di Sidoarjo. Kali ini, terjadi di Jalan Raya Bhayangkari Lingkungan Kenongo, Kelurahan JuwetKenongo, Porong. Korban tewas adalah Bagus Setiawan (21), warga Dusun Simo, Desa Mojoruntut, Kecamatan Krembung. Saat itu, dia mengendarai motor bebek Suzuki Satria Nopol W 5549 Q dengan membonceng Helmy Roby (29), juga warga Desa Mojoruntut, melaju kencang dari arah timur Porong, setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba menabrak mobil yang berada di depannya yang belum diketahui nopolnya. Setelah oleng kekanan,dan jatuh ke aspal, dari arah berlawsanan pada saat bersamaan juga melaju mobil Honda Jazz Nopol W 1917 RC yang dikemudikan M.Yusron (28),warga Desa Kedungrawan, Kecamatan Krembung. Seketika terlindas, hingga terseret sejauh 5 meter.Korban meninggal di lokasi kejadian sementara teman yang diboncengnya mengalami cidera cukup parah. Petugas unit laka lantas Polsek Porong,Bripka Teguh W membenarkan kejadian itu. “Bagus Setiawan meninggal di lokasi kejadian,dilarikan ke RS Bhayangkara Pusdik Gasum Porong untuk dilakukan visum.Dan temannya Helmy Roby,hanya mengalami luka lecet di bagian kaki kanan mejalani perawatan medis.Sedangkan,sopir masih dimintai keterangan.1 unit mobil,dan 1 unit motor,yang terlibat kecelakaan diamankan dipolsek Porong sebagai barang bukti “ tegas Teguh. (cls/udi)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.