Berita Metro 23 Januari 2017

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 12 HALAMAN

Iklan/ Langganan:

RP 3.500,-

5318686

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

Ungkap Kasus Pembunuhan Medan

Pembunuh Bayaran Dijanjikan Rp 2,5 Miliar MEDAN (BM) - Para tersangka penembakan pemilik toko airsoft gun di Medan, Indra Gunawan alias Kuna (45 ) akhirnya ditangkap petugas kepolisian. Dalam keterangannya, para tersangka ini, nekat melakukan aksi pembunuhan karena dijanjikan akan dibayar hingga miliaran rupiah.

PEMBUNUH BAYARAN DITANGKAP KIRI: Polisi berpakaian sipil menggiring tersangka penembakan pemilik toko airsoft gun pada gelar kasus, di Medan, Sumatera Utara, Ahad (22/1). KANAN: Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Rycko Amelza Dahnie (kedua kanan) bersama jajaran menunjukan barang bukti kasus tersebut.

Presiden Jokowi Optimis Hubungan RI-AS Lebih Baik

JAKARTA (BM) - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah dilantik pada Jumat (20/1/2017). Meski sempat menimbulkan kecemasan berbagai kalangan di dunia, termasuk Indonesia. Namun, Presiden Joko Widodo tetap optimis, hubungan Indonesia dengan Amerika Serikat (AS) akan lebih baik. “Saya optimis hubungan Indonesia-AS akan lebih baik tetapi harus saling menguntung-

kan kedua belah pihak,” kata Presiden usai mengikuti kejuraan panahan Bogor Terbuka 2017 di Lapangan Pusat Pendidikan Zeni TNI Angkatan Darat di Kota Bogor, Minggu (22/1/2017). Presiden juga mengucapkan selamat atas pelantikan Presiden AS Donald Trump dan mencermati pidatonya dengan mengaris bawahi saling menguntungkan dalam kerjasama dengan negara lain.

“Saya garis bawahi adalah saling menguntungkan. Kita optimis hubungan Indonesia-AS akan berjalan baik,” katanya. Presiden mengaku sudah menelpon presiden AS ke-45 tersebut dan Donald Trump menyampaikan bahwa memiliki banyak kawan di Indonesia. “Donald Trump menyampaikan kawan saya di Indonesia banyak.  Baca: Aksi... Hal. 7 ­

 Baca: Keluarga... Hal. 7 ­

Jokowi Tanggapi Cuitan SBY JAKARTA (BM) – Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menulis cuitan di twitter pribadinya terkait kondisi negara dan bangsa. “Ya Allah, Tuhan YME. Negara kok jadi begini. Juru fitnah & penyebar “hoax” berkuasa & merajalela. Kapan rakyat & yg lemah menang? *SBY*,” demikian cuitan tersebut. Di akhir tweet tertulis *SBY* atau tanda bahwa cuitan ditulis langsung oleh SBY. Sejumlah tokoh menanggapi cuitan tersebut, dengan pandangan yang berbeda-beda. Presiden Joko Widodo men-

yatakan, pertarungan dengan informasi hoax sudah lama dilakukan dan akan terus digencarkan. Jokowi juga mendorong agar seluruh masyarakat membangun budaya baru sebuah nilai-nilai kesopanan serta kesantunan dalam berucap. “Saya kira kita berhadapan dengan masalah keterbukaan ini ya, seperti itu ya kita hadapi karena semua negara juga menghadapi. Enggak perlu banyak keluhan ya,” kata Jokowi di Lapangan Pusdikzi TNI AD, Bogor, Minggu (22/1). Jokowi juga beberapa kali

meminta agar menciptakan kesejukan di dunia maya dengan memberikan informasiinformasi positif. Jangan sampai masyarakat menelan mentahmentah informasi berbau fitnah sehingga bisa memecah belah keutuhan bangsa. “Dalam kita menyampaikan hal ujaran-ujaran di media sosial jangan menghasut, jangan memfitnah, jangan menyebarkan kabar bohong, jangan menyebarkan ujaran kebencian, itu yang selalu saya sampaikan ke mana-mana,” jelasnya. Apakah Jokowi merasa

Polisi Bekuk Bandar Tembakau Gorilla

ANTI TRUMP: Sehari setelah Donald Trump dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat, sejumlah aksi demonstrasi terjadi di Washington DC, dan berbagai negara belahan dunia.

Direktur Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sumut Kombes Nur Fallah mengatakan, kelompok tersebut telah menerima uang Rp 50 juta sebagai pembayaran awal. “Mereka dijanjikan akan diberikan uang senilai Rp 2,5 miliar,” kata Nur Fallah, Minggu (22/1). Nur Fallah mengatakan, uang muka Rp 50 juta itu telah diserahkan kepada Rawi, pimpinan komplotan sekaligus otak yang mengatur rencana pembunuhan terhadap Kuna. Uang bayaran itu diberikan langsung oleh RJ, orang yang me-

JAKARTA (BM) - Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya membekuk MY (25), bandar tembakau Gorilla. Direskoba

Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta menjelaskan, tertangkapnya MY ini merupakan pengembangan dari penang-

BARANG BUKTI: Petugas menunjukkan barang bukti berupa kemasan Tembakau Gorilla.

kapan tersangka TST (25), yang mengedarkan tembakau Gorilla di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. “MY berhasil ditangkap di kawasan Kampung Utan, Ceger, Jakasetia, Bekasi, pada Sabtu (21/1) malam,” ujar Nico kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (22/1/2017). Nico menjelaskan, tertangkapnya MY bermula dari penangkapan TST di Tebet, Jaksel,

yang disampaikan ke SBY sasaran tembaknya pemerintah? “Kalau saya kerja itu selalu membangun sebuah optimis, selalu mendorong masyarakat itu bekerja lebih optimis ya,” tandasnya. Sebelumnya, Presiden keenam Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono mengaku prihatin dengan dengan kondisi sosial dan politik Indonesia saat ini. SBY menyebut juru fitnah dan penyebar hoax sudah berkuasa.  Baca: Wapres... Hal. 7 ­

INDEKS

Siswa Tak Mampu Bayar SPP, Sekolah Dilarang Beri Sanksi

Proses sosialisasi iuran SPP di SMAN 17 Surabaya menuai masalah. Dalam formulir pernyataan yang diberikan sekolah kepada wali murid, terdapat sanksi akademis yang diberikan sekolah kepada siswa bila wali murid tidak mampu membayar SPP. BACA HALAMAN

03

 Baca: Tersangka... Hal. 7 ­

Penculikan Gadis Tunawicara

Diculik Tiga Orang Tak Dikenal Selama 7 Hari Seorang gadis atau remaja putri tunawicara mengaku telah menjadi korban penculikan. Satpol PP Surabaya mengamankan dan mendampingi gadis berjilbab tersebut. Meski korban tunawicara, namun petugas masih bisa melakukan komunikasi. Karena, ternyata korban lancar dalam hal tulis-menulis.

BM/ISTIMEWA

PENCULIKAN: Petugas Satpol PP mendampingi gadis tunawicara yang mengaku diculik saat berada di RSUD dr Soewandhi.

“Kami mendapat laporan dari command center bahwa ada remaja perempuan yang mengaku diculik dan sudah diamankan di pos keamanan Bank BCA di Jalan Veteran sekitar petang hari. Tim Odong-odong datang untuk menjemput,” ujar Firdha Luana, anggota Satpol PP Surabaya yang mendampingi korban di RSUD drSoewandhi, Minggu

(23/1/2017). Saat ditemui, gadis tersebut membawa sebuah helm bermotif polkadot. Ia juga membawa sebuah tas ransel. Gadis berjilbab gelap tersebut mengenakan kaos berwarna pink yang diselimuti kaos lengan panjang. Celananya celana kain berwarna hitam. Gadis itu tampil rapi dan bersih. Tak ada kesan

PRAKIRAAN CUACA

acak-acakan yang terlihat Kepada anggota Satpol PP, kata Firdha, gadis tersebut mengaku bernama Michele dan berusia 17 tahun. Ia mengaku telah diculik saat berada di jalan. Ia diculik dan dibekap oleh tiga orang yang tak dikenal. Ia kemudian dibawa ke sebuah ruangan dan ada di sana selama tujuh hari. “Ini pengakuan dia, ini cerita versi dia ke kami,” kata Firdha. Firdha menambahkan, saat dibawa dari pos keamanan bank menuju ke kantor Satpol PP, gadis itu terlihat ketakutan. Ia selalu menutup wajahnya. Ia  Baca: Dibawa... Hal. 7 ­

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

YOGYAKARTA

HUJAN RINGAN SUHU : 27°C

BERAWAN SUHU : 23 - 31°C

HUJAN RINGAN SUHU : 24 - 26°C

CERAH BERAWAN SUHU : 23 - 32°C

Bagi orang berilmu yang ingin meraih kebahagiaan di dunia maupun di akhirat, maka kuncinya hendakalah ia mengamalkan ilmunya kepada orang-orang. - Syaikh Abdul Qodir Jailani -

Enam TKA Ilegal Terjaring Razia di Surabaya dan Sidoarjo

Razia terhadap keberadaanTKA di Jatim terus digencarkan.Tim gabungan mengamankan enam warga negara asing, tiga di antaranya wanita asalThailand yang bekerja sebagai terapis. BACA HALAMAN

09

Direktur CV LJ Dituntut 7 Tahun Penjara

Direktur CV Langgeng Jaya (LJ),Tjio Julius, rekanan PDAM Delta Tirta dituntut 7 tahun penjara pada sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Tipikor. BACA HALAMAN

12


02 POLHUKAM

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

Tiga WNI Diculik, Perahu Ditemukan di Filipina Selatan

KILAS

Majikan Janji Santuni Keluarga

NUNUKAN (BM) - Tiga warga negara Indonesia (WNI) yang menangkap ikan di perairan Malaysia diduga diculik kelompok bersenjata Filipina, 19 Januari 2017. “Tiga WNI itu dilaporkan hilang dan terindikasi kuat diculik kelompok bersenjata,” kata Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu, Ahmad DH Irfan, melalui Satgas Perlindungan WNI Kota Kinabalu. Terkait hilangnya tiga WNI itu, pihak majikan mereka berjanji akan memberikan jaminan hidup kepada anak dan istri dari tiga pekerja WNI yang diduga diculik di perairan Filipina. “Kami sudah ketemu majikan ketiga WNI yang hilang (diculik) itu, majikan dari tiga WNI itu berjanji akan memberikan jaminan hidup selama belum kembali,” ujar Ahmad DH Irfan, Minggu (22/1) kemarin. Majikan ketiga WNI itu bernama Mr Shing, kata dia, langsung melaporkan kepada aparat kepolisian Sandakan, Malaysia

Ilustrasi Peta Perairan Sabah, Malaysia

setelah mendapatkan informasi perahunya ditemukan petugas Coast Guard Filipina di perairan Langawan PulauTaganak, Filipina Selatan, 19 Januari 2017 sekitar pukul 15.15 waktu setempat. “Majikan ketiga WNI yang hilang ini sangat kooperatif dan bersedia memberikan santunan setiap bulan kepada anak dan istri tiga pekerja tersebut selama

belum ditemukan,” ujar staf Satgas Perlindungan WNI KJRI Kota Kinabalu ini. Ketiga WNI yang diculik tersebut, kata dia, baru Subandi bin Sattu (47) nomor paspor AS515571 asal Kabupaten Bulukumba, Sulsel yang punya istri dan seorang anak yang masih berusia satu tahun. Sedangkan Hamdan bin Salim (29) nomor

paspor AR413790 asal Pulau Selayar, Sulsel, dan Sudarling bin Samansung (26) nomor paspor A4034382 asal Pulo Bembe, Sulbar belum punya istri. Ia mengatakan, memperoleh informasi bahwa Subandi sempat menghubungi sesama nelayan asal Indonesia melalui sambungan telepon untuk memberitahukan majikannya segera mengurus pembebasannya. “Namun, Subandi tidak memberitahukan keberadaannya, dan kelompok apa yang menculiknya,” ujar dia. Dugaan penuclikan diperkuat bukti perahu yang digunakan mereka saat menangkap ikan ditemukan petugas Coast Guard Filipina di perairan Pulau Taganak, Filipina Selatan. Saaty ditemukan mesin pewrahu dalam keadaan hidup dan seluruh alat komunikasinya tidak ada yang hilang sekitar pukul 15.15 waktu setempat. “Kita belum bisa pastikan

WNI ini diculik oleh kelompok Abu Sayaf atau bukan karena di Filipina banyak kelompok bersenjata,” ujar dia. Perahu yang digunakan berbendera Malaysia, kata Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu. Saat ditemukan, perahunya hanyut tanpa anak buah kapal (ABK) di sekitar perairan Langawan Pulau Taganak. Ahmad DH Irfan mengatakan, ketigaWNIbersangkutanberangkat ke laut dengan tujuan menangkap ikan pada 18 Januari 2017 sekitar pukul 15.00 waktu setempat. “Kemungkin besar WNI diculik saat masih berada di wilayah perairan NegeriSabah(Malaysia)karenakecilkemungkinanmemasukiperairan Filipina karena situasi keamanan,” terang dia. Ia juga menyatakan, keberadaan ketiga WNI belum diketahui namun pihaknya terus berkoordinasi dengan pemerintah Malaysia untuk mendapatkan informasi. (rus/ant/nii)

RI Sampaikan Bantuan Kemanusiaan

Langkah Konstruktif Bantu Perdamaian Rakhine JAKARTA (BM) - Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi mengatakan bantuan kemanusiaan yang diberikan Indonesia adalah bentuk dukungan konstruktif bagi pembangunan inklusif di negara bagian Rakhine, Myanmar. “Indonesia memilih untuk mengambil langkah konstruktif membantu Myanmar dalam menciptakan perdamaian, stabilitas dan pembangunan di Rakhine State,” ujar Menlu Retno Marsudi, seperti disampaikan dalam keterangan pers Kementerian Luar Negeri RI di Jakarta, Minggu. Retno menyampaikan pernyataan tersebut dalam acara penyerahan bantuan kemanusiaan Indonesia untuk masyarakat di Rakhine State pada Sabtu, 21 Januari 2017. Dalam acara

tersebut, Menlu RI menegaskan bahwa baik secara bilateral maupun melalui ASEAN Indonesia memiliki komitmen tinggi untuk membantu pembangunan inklusif di Myanmar. Menlu RI juga menyampaikan bahwa Indonesia telah mengikuti dari dekat berbagai perkembangan di Rakhine sejak terjadi penyerangan pada pos polisi pada 9 Oktober 2016 lalu. Pemerintah Indonesia telah memilih untuk mengambil langkah konstruktif. “Dalam waktu dua bulan saya telah bekunjung ke Myanmar tiga kali tidak saja untuk bertemu dengan penasehat negara Daw Aung San Suu Kyi, namun juga berbicara dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mengatahui cara terbaik membantu Rakhine

Menlu Retno Marsudi

State,” tutur Menlu Retno. Menlu RI juga menyampaikan harapan agar bantuan yang diberikan dapat dinikmati oleh seluruh komunitas di Rakhine State, khususnya Komunitas Muslim. Menlu Retno pun menyampaikan komitmen Indonesia

Legislator Ingatkan MUI soal Politik LN RI terhadap Israel

JAKARTA (BM) - Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari mengingatkan Majelis Ulama Indonesia (MUI) agar jangan sampai kunjungan salah seorang pengurusnya ke Israel merusak kebijakan politik luar negeri Indonesia. “Indonesia tetap mendukung kemerdekaan Palestina secara berdaulat serta tetap melaksanakan boikot terhadap kebijakan atau produk Israel, seperti keputusan pada KTT Luar Biasa OKI di Jakarta, Maret 2016,” kata Abdul Kharis Almasyhari, di Jakarta, akhir pekan kemarin. Menurut Abdul Kharis, kebijakan politik luar negeri Indonesia tetap mendukung kemerdekaan Palestina secara berdaulat, sesuai keputusan KTT-LB OKI di Jakarta, pada Maret 2016. Pada KTT LB OKI tersebut, menurut dia, memutuskan mengesahkan 23 poin Deklarasi Jakarta, sebagai langkah konkret dari Reso-

lusi KTT-LB OKI ke-5 tentang Palestina dan Al Quds Al Sharif. Berdasarkan poin pada deklarasi hasil KTT-LB OKI tersebut, kata dia, Indonesia tetap melaksanakan boikot terhadap kebijakan atau produk Israel. “Keputusan itu dapat berubah, jika Israel mengubah perilakunya terhadap Palestina, mengakui kemerdekaan Palestina dan mengembalikan wilayah yang sudah dirampas,” katanya. Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menegaskan, kunjungan yangdilakukanolehsalahsatuanggota Komisi Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga MUI Pusat itu perlu diambil tindakan oleh pimpinan MUI. “Sebagai umat Islam, saya tegas menyatakananehdansangatdisayangkan. Sayatidakhabispikir,karenaIsraeljelas Israel memusuhi Islam, malah ada pengurus MUI yang nota bene merupakan panutan umat Islam, malah ke Israel,” katanya. (ant/nii)

untuk terus membantu Myanmar dalam jangka menengah dan panjang, khususnya dalam bidang pendidikan, kesehatan, pertanian, kewirausahaan, serta demokrasi dan tata kelola pemerintahan. “Indonesia berharap bantuan ini dapat membantu menciptakan kondisi kondusif bagi perdamaian dan stabilitas yang sangat dibutuhkan untuk pembangunan inklusif di Myanmar, khususnya Rakhine State,” jelas Retno. Presiden Joko Widodo sebelumnya melepas secara langsung pengiriman bantuan untuk Rakhine dari pelabuhan Tanjung Priok pada 29 Desember 2016 lalu. Bantuan kemanusiaan tersebut, terdiri dari 10 kontainer yang berisi mie instan, tepung gandum, makanan balita, dan

sarung. Bantuan diterima oleh Menteri Kesejahteraan Sosial Myanmar, Win Myat Aye, dan disaksikan oleh Menteri Utama Rakhine U Nyi Pu. Bantuan Indonesia akan langsung disalurkan ke masyarakat yang membutuhkan, khususnya di beberapa lokasi pengungsian. “Pemerintah dan rakyat Myanmar sangat berterima kasih dan menghargai bantuan dan kemanusiaan dan konsistensi Indonesia dalam mendukung Myanmar,” ujar Menteri Win Myat Aye. Turut hadir pada acara serah terima tersebut perwakilan asing di Sittwe, antara lain konsul India, Bangladesh serta Perwakilan PBB di Rakhine State. (yun/ ant/nii)

BPK PERIKSA KPK

Wakil Ketua KPK Laode M Syarif (kanan) bersama Anggota I BPK, Agung Firman Sampurna, menjawab pertanyaan wartawan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (20/1) lalu. Kedatangan BPK itu untuk memeriksa laporan keuangan KPK tahun 2016.

Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yudha

Pengaruh Kampanye Lebih Besar JAKARTA (BM) - Pengamat politik, Hanta Yudha AR, menilai kampanye yang dilakukan pasangan calon kepala daerah kepada masyarakat memberikan pengaruh besar dibandingkan dengan hasil survei oleh lembaga survei. “Kampanye yang dilakukan pasangan calon kepala daerah dapat mempengaruhi opini masyarakat lebih signifikan untuk memilih pasangan calon tersebut,” kata Hanta Yudha pada sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu. Menurut Hanta, hasil survei dari lembaga survei hanya menyimpulkan persepsi masyarakat dari penilaian yang diberikan masyarakat sebagai responden, dan tidak memberikan pengaruh signifikan pada pembentukan opini masyarakat. Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia ini menjelaskan, meskipun hasil survei pengaruhnya tidak signifikan, tapi banyak pasangan calon kepala daerah atau tim suksesnya yang menggunakan hasil survei untuk menggiring opini masyarakat. “Cara seperti itu harus dihindarkan, karena penggiringan opini bukan merupakan fungsi sebenarnya dari lembaga survei,” katanya. Hanta menegaskan lembaga survei fungsi sebenarnya untuk memetakan kondisi dan memprediksi kemungkinan pilihan masyarakat. (riz/ant/nii)

Belajar Deradikalisasi di Saudi JAKARTA (BM) - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Komjen Pol Suhardi Alius, melakukan kunjungan kerja ke General Intelligence Directorate (GID) Arab Saudi, 11-16 Januari 2017, untuk memperkuat hubungan sekaligus mempelajari program deradikalisasi yang dijalankan lembaga itu. “Kunjungan ini adalah bagian dari upaya BNPT dalam menyiapkan program penanggulangan terorisme, dalam hal ini deradikalisasi dari hulu sampai hilir,” kata Suhardi di Jakarta, Sabtu. Turut dalam kunjungan kerja Kepala BNPT itu Deputi Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi Mayjen TNI Abdul Rahman Kadir, Direktur Deradikalisasi Irfan Idris, serta kelompok Ahli BNPT yang diwakili oleh Nasaruddin Umar dan Hamdi Muluk. Mereka juga melakukan peninjauan ke Pusat Konsultasi dan Pembinaan Muhammad bin Naif dalam rangka menggali pengalaman dalam membina mantan teroris serta sistem resosialisasi dan rehabilitasi pemikiran ekstrem di kalangan kelompok radikal di sana. “Di sana kami banyak melakukan tukar informasi dan ilmu, menyaksikan langsung proses deradikalisasi yang dilakukan pemerintah Arab Saudi terhadap para tahanan terorisme,” kata Suhardi. Suhardi menjelaskan bahwa pihaknya sedang melakukan upaya keras membuat program penanggulangan terorisme dalam rangka menekan pemikiran radikal dan terorisme yang kini banyak digandrungi oleh anak-anak muda. Ia menegaskan bahwa pemerintah Indonesia sangat serius dalam menghentikan fenomena seperti ini karena bukan saja merusak tatanan kehidupan masyarakat, tetapi juga telah merusak citra agama Islam sebagai agama mayoritas di Indonesia. Pada pertemuan itu Kepala Direktorat Intelijen Kementerian Dalam Negeri Kerajaan Arab Saudi, Abdul Aziz Alhwairny, menyambut gembira kunjungan ini sebagai wujud hubungan baik antara BNPT dan GID. Ia juga menyampaikan Kerajaan Arab Saudi sangat mengapresiasi langkah-langkah BNPT dalam menanggulangi terorisme di Indonesia dan menekankan bahwa GID akan memberikan penghormatan dan penghargaan kepada para syuhada Densus yang gugur dalam peristiwa penangkapan teroris dengan memberikan kesempatan menunaikan ibadah haji bagi keluarga mereka. (ant/nii)

Tarik Tambang Pemindahan Makam Tan Malaka

Warga Kediri Menolak, Keluarga Tan Malaka Mendesak KEDIRI (BM) - Tarik tambang terjadi antara warga Kediri yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Nusantara (GPN) Kediri, Jawa Timur, dengan keluarga besar Tan Malaka. Pihak GPN menolak rencana pemindahan makam pahlawan nasional, Tan Malaka, yang ada di Desa Selopanggung, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri. Sedangkan pihak keluarga besar Tan Malaka keukeuh hendak memindahkan jenazah leluhur mereka ke Sumatera Barat. “Sekalipun Tan Malaka lahir di Sumatera Barat, tapi kami masyarakat Kabupaten Kediri merasa bangga dan merasamemiliki.Kamiberharappemerintah Kabupaten Limapuluh Kota mengurungkan niatnya,” kata Ferry, salah seorang warga yang juga anggota dari GPN Kediri di Kediri, Sabtu. Ia mengatakan, Tan Malaka sudah terikat secara historis dengan

Kabupaten Kediri. Beliau adalah aset bangsa dan bukan hanya milik daerah tapi seluruh bangsa Indonesia. Ferry juga menambahkan pemikiran dan sosok Tan Malaka hingga saat ini masih menjadi inspirasi yang besar. Ruh dan pergerakannya hingga kini tidak pernah mati, sekalipun Tan Malaka sudah lama meninggal dunia. “Bangsa ini hebat karena mengenang jasa pahlawan. Mari kita kembali ke ruh bangsa ini, karena bangsa ini juga ada karena jasa pahlawan,” ujarnya. Terkait dengan rencana Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota yang tetap akan berencana memindahkan jenazah Tan Malaka, bahkan jika terpaksa tanah di sekitar makam akan dibawa pada 21 Februari 2017, ia mengaku menghormati hal tersebut. Namun, ia tetap berharap ada jalan keluar terbaik dari masalah ini. Jika dipindahkan, masyarakat di Kabu-

paten Kediri akan merasa kehilangan. Selain warga Kediri, pemerintah daerah juga masih keberatan terkait dengan rencana pemindahan jenazah tersebut. Hingga kini pun, pemerintah daerah mengaku masih rapat terkait

dengan permintaan dari pemerintah daerah Limapuluh Kota, Sumatera Barat. Belasan warga yang tergabung di GPN mengunjungi makam Tan Malaka di Desa Selopanggung, Ke-

camatan Semen, Kabupaten Kediri. Mereka melakukan doa bersama serta tabur bunga di makam yang diduga di dalamnya ada jenazah Tan Malaka. Makam tersebut diyakini terdapat jenazah Tan Malaka, sebab hingga kini tes DNA yang pernah dilakukan belum dikeluarkan hasilnya secara resmi. Walaupun belum dikeluarkan secara resmi, keluarga meyakini di makam itu ada jenazah Tan Malaka. Selain dari penelusuran sejumlah sejarawan, hasil beberapa tes DNA (yang diperoleh keluarga), sudah merasa yakin jika makam Tan Malaka di tempat itu. Keluarga Tan Malaka menginginkan agar jenazah Tan Malaka dipindah ke Sumatera Barat, yang dilakukan pada 21 Februari 2017. Keluarga beralasan hal itu sebagai upaya untuk menghormati leluhur. Tan Malaka

bukan hanya pahlawan nasional, melainkan raja, sehingga jenazahnya diharapkan ada di tanah kelahiran. Hengky Novaron Arsil Datuk Tan Malaka, yang merupakan generasi ketujuh dari Tan Malaka mengatakan keluarga dan ahli waris sangat berkeinginan meletakkan makam leluhur di tempat yang layak. “Kami dari keluarga, ahli waris ingin meletakkan makam leluhur di tempat yang layak, apapun caranya nanti. Kami akan berupaya,” katanya saat berkunjung ke Kediri. Keluarga, lanjut dia, juga tidak akan menuntut secara hukum atas pembunuhan yang dilakukan terhadap Tan Malaka pada pihak manapun. Keluarga merasa ikhlas, sebab kejadian yang menimpa Tan Malaka adalah risiko perjuangan yang ditempuh saat itu, dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. (des/ant/nii)


SURABAYA 03

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

Bagi Siswa Tak Mampu Bayar SPP

PROFIL

Sekolah Dilarang Beri Sanksi

SURABAYA (BM) - Proses sosialisasi iuran sumbangan pembiayaan pendidikan (SPP) di SMAN 17 Surabaya menuai masalah. Dalam formulir pernyataan yang diberikan sekolah kepada wali murid, terdapat sanksi akademis yang diberikan sekolah kepada siswa bila wali murid tidak mampu membayar SPP. Formulir ini kemudian menjadi pembicaraan banyak pihak karena difoto oleh seorang wali murid dan disebarluaskan melalui media sosial. Ketika dikonfirmasi persoalan ini, Kepala SMAN 17 Surabaya Bambang Agus Santoso sempat mengelak. ”Tidak betul. Kalau SPP itu kan sumbangan. Jadi kalau orang tidak mampu, ya tidak perlu membayar,” katanya, Minggu (21/1). Terkait surat pernyataan SMAN 17 menjadi viral, Bambang menyatakan surat pernyataan tersebut ditulis oleh wali murid. Selain itu, isinya juga merupakan pernyataan kesanggupan wali murid untuk memenuhi pembyaraan SPP. Jadi, lanjut dia, kalau dicermati betul bunyi surat itu, sebenarnya justru orang tua yang menawarkan hak pada sekolah untuk memberikan sanksi akademik. ”Jadi

Kepala Dinas Pendidikan Jatim, Saiful Rachman

ini tawaran wali murid ya. Tapi yang pasti, sekolah tak akan memanfaatkan hak sanksi akademik tersebut pada siswa. Karena itu memang melanggar aturan,” terangnya. Sementara untuk pembuatan surat pernyataan, Bambang mengakui, surat itu memang dibuat di sekolah dengan alasan untuk mempersingkat waktu pembuatan. Bambang menjelaskan, untuk pembayaraan SPP sekolah memang menggunakan patokan yang sama dengan apa yang disepakati oleh rapat Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS). Yakni, sekitar Rp. 150 ribu setiap bulannya.

Di luar itu, sekolah juga menyarakan pada komite sekolah terkait pendanaan kegiataan sekolah yang bersifat insindentil. Kegiatan tersebut biasanya tak dilakukan setiap bulan. Waktu dIsampaikan ke wali murid melalui komite sekolah, mayoritas wali murid ternyata menyanggupi membayar uang SPP plus insindentil. ”Tapi sekali lagi itu tidak wajib ya. Bagi yang mampu bisa membayar, tapi kalau tidak jangan memaksa,” jelasnya. Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Surabaya, Khairil Anwar, menuturkan, penetapan besaran SPP telah melalui kesepakatan bersama dan telah mendapat persetujuan dari Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim. Namun, angka Rp150 ribu merupakan nilai maksimal untuk jenjang SMA di Surabaya. “Kalau ada yang di atas Rp150 ribu berarti di luar sepengetahuan kami. Karena dari hasil konsultasi dengan Dindik Jatim maksimal hanya sebesar itu,” terangnya. Berikan Teguran Kepala Dinas Pendidikan Jatim, Saiful Rachman menjelaskan telah mengkonfirmasi pihak sekolah dan memang benar

edaran yang dibuat sekolah mencantumkan sanksi seperti yang tersebar di media sosial. Pihaknya juga telah memberikan teguran pada kepala sekolah dan Kepala Cabang Dindik Jatim di Surabaya. Lantaran surat pernyataan tersebut tidak diperlukan dalam sosialisasi pembayaran SPP. “Sudah kami luruskan, nggak pakai sanksi. Kepala cabang dinas sudah saya minta untuk kondisikan dengan baik. Pokoknya harus people center, berpihak pada masyarakat, meskipun bayar harusnya tidak ada sanksi,” jelasnya. Menurut dia, pihak sekolah terlalu khawatir pada pembiayaan sekolah yang berubah. Sehingga menetapkan sanksi yang akhirnya di luar ketentuan yang ada. Mantan Kepala Badan Diklat Jatim ini menjelaskan, sekolah cukup memberikan program sekolah dan SPP yang dibutuhkan untuk pembiayaan sekolah pada orangtua. “Kalau tidak mampu juga nggak perlu bayar SPP, nggak usah terlalu khawatirlah. Nanti yang jelas semua kepala sekolah akan dievaluasi. Termasuk capaian dalam kemajuannya untuk melaksanakan programnya,” tandasnya. (sdp/nii)

SEUSAI HUJAN Beberapa titik kawasan kota Surabaya masih menjadi langganan banjir ketika hujan turun. Di kawasan Jalan Raya Keputih Permai dekat apartemen Dian Regency ini, air masih menggenangi jalan berjam-jam setelah hujan reda pada Minggu (22/1) kemarin karena tak ada drainage yang memadai di sini. Padahal kawasan ini hanya sepelemparan batu dari garis pantai Surabaya Timur.

BM/NOOR I

Panja Pasar Turi Dihentikan

Rekomendasikan Penyelesaian tanpa Konflik SURABAYA (BM)- Panitia Kerja (Panja) Pasar Turi Surabaya Komisi III DPR RI sudah dihentikan karena masa kerjanya sudah habis. Untuk selanjutnya, Panja memberikan rekomendasi kepada pihak terkait untuk menyelesaikan masalah dan tidak menimbulkan konflik. Anggota Panja Pasar Turi Surabaya, Adies Kadir saat dikonfirmasi membenarkan, bahwa Panja Pasar Turi Surabaya sudah dihentikan. “Panja itu kan ada masa kerjanya dan sudah habis. Kita sudah memanggil semuanya dan memberikan rekomendasi kepada semua pihak,” kata politisi Golkar ini, akhir pekan kemarin. Lebih detail, Adies Kadir menjelaskan bahwa rekomendasi yang diberikan kepada Pemkot Surabaya, investor, Polda Jatim dan Bareskrim itu hasil dari pembahasan Panja yang telah memanggil semua pihak terkait. “Yah intinya hasil pembahasan di

Adies Kadir

Panja merekomendasi agar penyelesaian masalah dilakukan tanpa menimbulkan konflik,” tegasnya. Sebelumnya, Ketua Panja Desmon J. Mahesa menginformasikan pada awak media waktu itu, sudah memberikan

rekomendasi kepada Walikota Surabaya Tri Rismaharini, Henry J. Gunawan (investor PT Gala Bumi Perkasa), dan pedagang menyelesaikan permasalahan kasus Pasar Turi, termasuk perkara hukum. “Karena Bu Risma dan investor sudah berkomitmen menyelesaikan perkara hukum dengan melibatkan pedagang, ya kami merekomendasikan kepada mereka. DPR tidak menyelesaikan lagi karena menurut keterangan Bu Risma, prosesnya kan mediasi,” ujar Ketua Panja Pasar Turi Komisi III DPR RI, Desmond J. Mahesa. Oleh karena itu, tandas Desmon, panja berkesimpulan permasalahan kasus Pasar Turi diselesaikan oleh Pemda, pedagang dan owner PT Gala Bumi Perkasa, Henry J. Gunawan. “Secara internal kami ada keterbatasan. Lanjut daripada itu kayak pengadilan, kami tidak memberi keputusan,

tetapi merekomendasikan kepada polisi untuk menegakkan hukum,” tandasnya. Dengan penutupan Panja Pasar Turi tersebut, Desmond mengatakan tidak ada pemanggilan terhadap para saksi lagi. “Tidak ada lagi. Sudah closed karena Risma dan Henry sudah berkomitmen bagaimana pedagang tidak dirugikan. Kalau terlalu jauh kayak pengadilan gak bisa ini cuma panja. Terpenting, masyarakat atau para pedagang tidak dirugikan. Itu janji Bu Risma dan Henry,” kata Desmond. Menurut Desmond, inti kasus Pasar Turi itu adalah permintaan untuk meminta perlindungan hukum, agar urusan para pedagang bisa jelas dan tidak ada yang merasa dirugikan. Ia mengaku optimistis kasus Pasar Turi bisa selesai dengan tidak merugikan para pedagang. (has/nii)

Henky Kurniadi

Bisa Jadi Kuda Hitam SURABAYA (BM) –Nama Walikota Surabaya Tri Rismaharini sudah masuk radar dan mulai ramai dibicarakan sebagai salah satu kandidat bakal Calon Gubernur Jatim dalam Pilkada 2018 nanti. Risma diprediksi mampu bersaing dengan Khofifah dan Gus Ipul yang sudah lebih dulu eksis dalam peta kandidat cagub Jatim. Isu yang tak kalah seru adalah siapa pendamping para bakal cagub itu untuk posisi cawagub. Figur-figur baru kandidat bakal Calon Wakil Gubernur Jatim pun mulai bermunculan. Kader PDIP yang disebut-sebut berpeluang besar bisa meraup elektabilitas tinggi yakni anggota DPR RI Komisi IV dari Fraksi PDIP, Henky Kurniadi, untuk mendampingi Risma. Saat dikonfirmasi ihwal ini, Henky Kurniadi yang menjadi narasumber dalam diskusi bertema kelautan dan pangan yang menjadi bidang komisinya, tampak terkejut. “Saya tidak punya pikiran ke sana. Saya hanya mau mengabdi dan bekerja untuk rakyat Indonesia, masih banyak yang lebih pantas. Saya lebih memilih menjalankan tugas seperti sekarang sebagai anggota DPR RI,” paparnya saat disinggung tentang kesiapannya mendampingi Risma dalam Pilkada Jatim. Henky menuturkan, banyak kader PDIP yang lebih pantas, di antaranya Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Kusnadi, Bupati Ngawi Budi Sulistiyo. “Pokoknya masih banyak lah yang lebih tepat. Saya ini apa. Bagi saya bagaimana bisa menjalankan tugas dengan sebaikbaiknya,” kata Henky Pria yang berpengalaman sebagai Ketua Bidang Sosial-Budaya Perhimpunan Persahabatan Indonesia-Rusia, menjelaskan, menanggapi adanya hipotesa kalau partainya nanti jadi mencalonkan Risma sebagai Cagub Jatim diperlukan figur Cawagub sebagai pendamping yang dapat memberikan kontribusi suara dari pemilih minoritas. “Baik dari kalangan masyarakat etnis Tionghoa maupun dari masyarakat non muslim,” imbuh Henky. Dengan begitu kata Henky, elektabilitas Risma yang cukup potensial mengumpulkan suara pendukung fanatisme PDI Perjuangan, maupun dari masyarakat yang kental dengan istilah ‘abangan’ akan menjadi kristal, ditambah alternatif dari dukungan pemilih dari masyarakat muslim. Disebut figurnya bisa menyedot suara pemilih kalangan minoritas, Henky keberatan. “Kondisi masyarakat di Jakarta sangatlah berbeda dengan di Jawa Timur. Karakteristik subordinasinya tidak sama, Jawa Timur lebih melebur, seperti Surabaya ini lebih egaliter,” kata pria yang juga sebagai Wakil Ketua REI Jatim. Walau begitu, Henky sependapat soal prediksi Agus Harymurti Yudhoyono (AHY) diusung Partai Demokrat untuk maju Cagub Jatim jika gagal di Pilkada DKI. “Kemungkinan itu sangat besar. Sehingga dinamika politik Pilkada serentak Jatim 2018 semakin kuat lagi,” tukasnya. Partai Demokrat memiliki 13 kursi di DPRD Jatim, cukup butuh 7 kursi untuk bisa mengusung pasangan Cagub/Cawagub. Parpol yang berpeluang digandeng adalah PAN punya 7 kursi. “Saya rasa itu cukup sebagai modal kembali AHY dimajukan dalam Pilkada Jatim, jika nanti gagal dalam Pilkada DKI,” pungkas Henky. (has/nii)

Memanfaatkan Lahan Kosong

TNI AD Galakkan Gerakan Menanam Cabai Jajaran Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) di Jawa Timur, menggalakkan gerakan menanam cabai dengan memanfaatkan lahan kosong di sekitar lingkungan tempat tinggal. Ini karena cabai saat ini menjadi komoditas yang tengah disorot karena harganya melambung tinggi sehingga dilakukan berbagai cara untuk membantu masyarakat agar tak merasa kesulitan. “Kami ajak masyarakat menanam cabai rawit maupun cabai besar di lahan kosong maupun sekitar perumahan,” ujar Komandan Koramil 0831/05 Rungkut, Mayor Inf Supriyo Triwahono. Gerakan ini juga sebagai bagian dari melonjaknya harga cabai di pasaran sehingga dengan melakukan penanaman sendiri bisa membantu mengurangi beban masyarakat. Selain itu, gerakan ini juga untuk memberikan pengetahuan dan contoh tentang teknik bercocok tanam cabai yang baik sehingga dapat menarik minat serta animo masyarakat, termasuk mewujudkan lumbung pangan nasional. “Warga bisa menggunakan lahan kosong di sekitar rumah mereka menjadi lahan produktif yang bisa dimanfaatkan untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari, bahkan lebih jauh lagi dapat menjadi komoditas men-

guntungkan jika dilakukan dalam skala besar,” ucapnya. Pihaknya juga membagikan 1.000 pohon bibit cabai kepada kelompok tani “Maskot Subur” untuk ditanam di lahan kosong milik petani Jono dengan luas 2.500 meter persegi di Kelurahan Kalirungkut Surabaya. TNI AD juga mengajak masyarakat menanam cabai menggunakan “polybag” atau pot di sekitar rumah sebagai pengganti tak adanya lahan memadai. Tak hanya itu, pihaknya mewajibkan seluruh anggota Koramil menanam cabai di lingkungan kantor serta di rumah anggota menggunakan pot. “Produktivitas buah atau hasil yang didapat dari bertanam cabe di pot hasilnya hampir sama dengan yang ada di lahan pertanian, begitu pula mutu produk,” katanya. Keuntungan lainnya, kata dia, bertanam di pot merupakan alternatif

Ilustrasi harga cabai makin pedas

pemenuhan kebutuhan konsumsi buah dan sayuran segar, harganya murah, tahan lama, ringan, tidak cepat kotor dan mudah didapat. Langkah serupa juga dilakukan Kodim 0830/Surabaya Utara yang menggelar kegiatan penghijauan penanaman 1.000 pohon di Makodim 0830/Surabaya Utara, di Jalan Gresik Surabaya. “Kegiatan ini digelar dalam rangka memotivasi masyarakat untuk mandiri pangan, sebanyak 6 Koramil di jajaran 0830/SU secara serentak mel-

aksanakan pengolahan tanah dalam ‘polybag’ dengan pola organik untuk tanaman cabai,” kata Dandim 0830/ SU, Letkol Arm Beny Hendra Suwardi, melalui Kasdim Mayor Inf Herawady. Ia mengimbau kepada anggota agar kegiatan pengolahan tanah dapat dilaksanakan sesuai dengan ketentuan pengolahan, yakni tanah yang digunakan untuk media tanam adalah tanah terletak di bawah pohon bambu. “Untuk bahan campuran tanah di antaranya adalah sekam padi dan

kotoran ayam dengan perbandingan tanah, sekam dan kotoran ayam adalah 1 : 1 : 1,” katanya. Sistem pengolahannya adalah mencampurkan seluruh bahanbahan yang disediakan tadi menjadi satu kesatuan utuh, kemudian baru dimasukkan ke dalam “polybag” yang sudah disiapkan sebelumnya. Untuk menanam cabai di dalam pot, lanjut dia, relatif lebih mudah untuk dilakukan karena tanaman bisa tumbuh dengan baik di dataran tinggi maupun dataran rendah. Salah satu cabai yang paling cocok untuk ditanam di pekarangan rumah adalah jenis cabai rawit dan cabai keriting. Jenis cabai ini sangat cocok untuk ditanam di iklim tropis dan rasanya pedas juga disukai oleh banyak orang. Di samping untuk penghijauan, kegiatan tersebut juga dijadikan sebagai wahana untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara anggota Kodim dan seluruh komponen masyarakat. Swasembada Pangan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo sendiri mengatakan sebagai negara agraris, pemerintah memiliki cita-cita menjadikan Indonesia

sebagai lumbung pangan dunia pada tahun 2045 sehingga harus segera menciptakan swasembada pangan, demi ketahanan nasional. “Bangsa Indonesia diuntungkan sebagai negara agraris yang berada di garis ekuator, karena memiliki potensi melimpah dan didukung dengan kondisi geografis baik di bidang pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan dan lainnya,” katanya saat Rapat Kerja Nasional Pembangunan Pertanian Tahun 2017 di Jakarta. Menurut dia, setiap hari kurang lebih 41 ribu anak meninggal dunia, dan dalam setahun sekitar 15 juta anak meninggal dunia akibat kelaparan, kemiskinan dan gizi buruk. Lebih lanjut Panglima TNI mengatakan bahwa ledakan jumlah penduduk yang meningkat tajam, dan pada tahun 2017 diprediksi jumlah penduduk dunia akan mencapai angka delapan miliar. “Bila populasi penduduk tersebut tidak bisa diimbangi dengan ketersediaan pangan maka akan memicu krisis dan inilah ancaman yang akan dihadapi penduduk dunia. Ancaman krisis pangan dan energi mampu memicu berbagai potensi konflik baru antar negara di masa mendatang,” katanya. (fiq/ant/nii)


04 MOJOKERTO - JOMBANG

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

Sisakan Masalah Tanah Warga yang Belum Dibebaskan

Pemkot Resmikan Jembatan Rejoto

MOJOKERTO(BM)-Pemkot Mojokerto akan meresmikan jembatan Pulorejo - Bluto (Rejoto) pada Senin (23/1) pagi ini pukul 09.00 WIB. Mega proyek yang akan membuka akses perkembangan perekonomian ini ternyata masih meninggalkan permasalahan yakni pembebasan tanah. Permasalahan ini sudah disampaikan warga ke DPRD setempat. “Kami datang ke dewan untuk menyampaikan permasalahan tanah yang terpakai Pemkot untuk kepentingan adanya pembangunan jembatan tersebut. Namun nilai kompensasi belum tuntas,” ujar Akhiyat warga Lingkungan Balongkrai Kelurahan Pulorejo. Keluhan Akhiyat mendapat apresiasi Komisi I. Akhiyat menyayangkan sikap Pemkot yang sepihak membangun jalan diatas tanah miliknya tanpa persetujuan dirinya. “Sejak tahun 2013 tanah tersebut dibiarkan untuk kepentingan warga menuju ke pemakaman. Sekarang jalan tersebut dijadikan jalan selebar 6 meter oleh Pemkot. Akibatnya kami kehilangan tanah seluas 260 meter,” jelasnya. Hearing kasus penyerobotan tanah milik warga yang dihadiri Komisi I, DPU, dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Mojokerto ini masih menemui jalan buntu. Karena hingga kini belum ada

FOTO: BM/PRAYOGI

DIRESMIKAN : Jembatan Rejoto yang sempat ambruk karena kesalahan teknis pengerjaan beberapa waktu lalu dan kini diresmikan setelah selesai semuanya

pijakan hukum untuk anggaran ganti rugi tanah pribadi yang sudah terlanjur diplot menjadi jalan umum oleh BPN. Bahkan pihak BPN sendiri mengaku tidak ada hubungannya dengan masalah tersebut. karena saat pembangunan

jalan pihak BPN hanya menyiapkan legalitas status tanah untuk jalan yang sudah diajukan oleh Pemkot pada tahun 2013 lalu. Mestinya sebelum mengajukan siteplan pembangunan jalan, pihak pemkot sudah memastikan jika

tanah tersebut tidak bemasalah. “Jika sekarang ada masalah, maka bisa diselesaikan antara pemkot dan warga,” jelas perwakilan dari BPN, Dewi Sulistyowati. Sementara itu anggota Komisi I, Deny Novianto mendesak pemerintah kota segera memberikan ganti rugi terhadap tanah milik warga tersebut. Deny, juga mendesak DPU untuk mengalokasikan dana ganti rugi tahun ini. “Maksimal PAK (tahun ini), sudah ada anggran untuk gantirugi, karena ini menjadi sangat tidak elok jika hak warga dirampas oleh pemeintah,” paparnya. Lebih lanjut disampaikan, kami menghimbau pihak kelurahan bersama pemilik tanah segera menyiapkan administrasi untuk mengajukan gant rugi.”Paling tidak harus menyiapkan bukti-bukti kepemilikan tanah dan saksi-saksinya,” terang Deny. Terkait ganti rugi tanah warga, Kepala DPU, Wiwit Febriyanto akan melakukan konsultasi kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Karena untuk anggaran ganti rugi masih perlu cantolan hukum yang pas. Karena saat pebangunan jalan dan jembatan, tanah tersebut sudah menjadi jalan selebar 6 meter.”Saat itu kami tidak ikut dalam proses pembebasan tanah,”pungkasnya. (gie/dra)

Wabup Terima Kunker Pemkab Bangli Bali

MOJOKERTO(BM)-Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi, menerima rombongan Kunjungan Kerja (Kunker) Pemerintah Kabupaten Bangli yang dipimpin langsung Bupati Bangli, I Made Gianyar, di peringgitan rumah dinas bupati, Minggu (22/1) siang. I Made Gianyar mengatakan kunker ini selain mempererat sila­turahmi, sekaligus napak tilas ke beberapa situs wisata religi Kabupaten Mojokerto yang disucikan masyarakat Bali. Dirinya datang bersama 40 orang Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Bangli dan istri. “Seperti diketahui bahwa Kabupaten Mojokerto yang dulunya adalah bumi Majapahit,

FOTO: BMPRAYOGI

KUNKER: Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi, menerima rombongan Kunker Pemerintah Kabupaten Bangli yang dipimpin langsung Bupati Bangli.

merupakan satu nasab (garis lintasan sejarah) dengan Bali. Hari ini kami melakukan napak tilas ke situs Jolotundo dan Siti Inggil. Bali tidak akan pernah lepas dari Kabupaten. Leluhur

kami ada di sini, Kabupaten Mojokerto akan selalu menjadi jujugan kami hingga nanti,” tutur Made Gianyar. Wakil bupati yang didampingi istri, Yayuk Pungkasiadi,

mempresentasikan singkat potensi Kabupaten Mojokerto. “Dua tahun berturut-turut, 2015 kami mendapat predikat Kabupaten Terbaik se-Jawa dalam koridor Masterplan Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) yang dilakukan oleh Tempo. Tahun 2016 menyusul dengan raihan Top 3 Investasi-Existing. Ini bonus yang kami terima atas upayaupaya pembangunan termasuk pembangunan infrastruktur, investasi, kemudahanan pelayanan publik dan juga sektor pariwisata di tiga wilayah utama yakni Pacet, Trawas dan Trowulan,” urai Pungkasiadi. Dirinya mewakili Pemer-

intah Kabupaten Mojokerto, menyambut baik dan mempersilahkan bagi siapapun yang ingin berkunjung baik berwisata maupun napak tilas sejarah panjang kerajaan Majapahit. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Mojokerto, kami siap membuka bagi siapa saja yang ingin berkunjung. Kami berjanji untuk terus memberikan yang terbaik, pembangunan infrastruktur pendukung wisata terus kami genjot. Dalam tiga tahun terakhir atau sampai dengan tahun 2016, pembangunan atau peningkatan jalan sudah mencapai 431,614 km dengan minimal lebar jalan enam meter,” tambah Pung.(gie/dra)

KEDIRI - NGANJUK dibawah asuhan coach DP (sebutan Dwi Priyo,red) akan jaya kembali,”ujarnya. Pria yang akrab disapa Anang menambahkan, kalau DP dari segi persyaratan sebagai pelatih sudah memenuhi. Sekarang sudah mengantongi lisensi pelatih B AFC. Selain itu coach DP sebelumnya juga sudah pernah menjadi asisten pelatih tim nasional usia 19. ”Meskipun sebenarnya ada beberapa pelatih, bahkan as-

Pemkab Maksimalkan BK Desa untuk Desa Wisata

MOJOKERTO(BM)-Pemerintah Kabupaten Mojokerto terus berupaya mengaplikasikan grand design agenda prioritas Nawacita, khusunya mendorong dan membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah-daerah dan desa. Ini tercermin dari dana Bantuan Keuangan (BK) Desa Pemerintah Kabupaten pada 2017, yang mencapai hingga Rp 50 miliar kepada 45 desa yang tersebar di 17 kecamatan. Diantaranya Kecamatan Gedeg, Dawarblandong, Kemlagi, Trawas dan Jetis. Dana ini bahkan menunjukkan angka kenaikan Rp 19 miliar dari tahun 2016 lalu, yang hanya Rp 31 miliar. Dana-dana ini difungskikan untuk berbagai kegiatan pembangunan infrastruktur yang peruntukkannya difokuskan untuk pembangunan jalan beton rigid dan aspalisasi. Begitu juga dengan proyek pembangunan pagar atau gapura di Kampung Majapahit sebagai lumbung wisata Kabupaten Mojokerto. Pembangunan berkelanjutan memang terus dilakukan demi mendongkrak nilai jual perkampungan yang disulap dengan gaya khas hunian para kawulo (rakyat biasa) di abad ke-14 ini. Penerima BK Desa dengan anggaran cukup besar di tahun 2017 ini menyasar tiga desa, yakni DesaWatesumpak, Panggih, dan Sentonorejo, Kecamatan Trowulan. Tiga desa dinilai memiliki potensi kuat dan program pembangunan cukup besar. APBD Kabupaten Mojokerto mengalokasikan dana kurang lebih Rp 8 miliar. Dana APBD sebesar Rp 1 miliar sebelumnya telah digelontorkan untuk rehab situs bersejarah Makam Troloyo di Sentonorejo, pada tahun 2016 kemarin. Meliputi rehab area parkir, pujasera, mushola, sarana sanitasi yang mencapai Rp 2 miliar. Tahun 2017 ini selanjutnya digelontor Rp 3 miliar lagi dari sumber yang sama yakni APBD. Menyusul Desa Panggih dan Watesumpak yang digelontor bantuan sebesar Rp 3 miliar dan Desa Jatipasar senilai Rp 2 miliar. (gie/dra)

FOTO: BMPRAYOGI

PRIORITAS: Pembangunan di desa yang dijasikan tujuan wisata menjadi prioritas penerima BK desa.

berita metro www.beritametro.co.id

Persik Usung Talenta Muda KEDIRI(BM)-Memasuki tahun 2017, skuad Persik Kediri mengusung talenta muda. Bahkan jajaran pelatihnya juga mengambil orang-orang muda berprestasi. Manager Persik Anang Kurniawan mengumumkan, Persik saat ini dipegang oleh coach (pelatih,red) Dwi Priyo Utomo, mantan pemain Persik yang telah berhasil mengantarkan Persik dua kali menjuarai liga Indonesia. “ Saya yakin Persik

KILAS

ing yang ingin masuk ke Persik, namun dasar pertimbangan mengangkat nama baik Kediri dan memberikan kesempatan kepada talenta muda, kami putuskan Coach DP yang kualitasnya tidak kalah,” ujarnya. Sementara itu dalam mengasuh skuad Persik, DP dibantu asisten pelatih Bejo Sugiantoro. Sementara pelatih kiper dipegang Wahyudi, yang merupakan mantan kiper Persik. Pada pelatih fisik dipercayakan

kepada Edo Rachmad Ardyanto. Anang menjelaskan berdasarkan aturan PSSI, Persik saat ini di divisi utama, diberi kuota 5 pemain berusia diatas 25 tahun dan sisanya merupakan pemain muda. Menurutnya apakah kuota pemain diatas usia 25 diambil apa tidak nanti masih perlu dikordinasikan terlebih dahulu.” Yang jelas nanti kita menggunakan mayoritas pemain muda dan banyak mengambil pemain lokal

KILAS

Lestarikan Tradisi Pencak Silat Dor

Kediri,”Imbuhnya. Sementara itu, coach DP mengaku optimis akan membangun tim Persik lebih berprestasi. Pihaknya berharap Persik bisa kembali ke ISL “Bahwa tawaran yang diberikan Manajemen Persik ini merupakan tantangan dan akan kami jawab dengan prestasi. Bahwa di Kediri, memiliki bakat talenta muda hasil binaan akademi sepak bola,” jelasnya.(bad/dra)

Razia Kendaraan, Berhasil Sita 53 Ranmor

NGANJUK,(BM) - Gabungan sejumlah Jawara Pencak Silat Dor (Open Bar) yang terdiri dari 5 PAC di Kabupaten Nganjuk melakukan latihan gabungan. Kegiatan itu dilaksanakan di Padepokan Wesi Kuning Dusun Grompol Desa Tanjungtani Kecamatan Prambon Kabupaten Nganjuk. Latihan Gabungan (Latgab) paguyuban Forum Pencak Dor di Padepokan Wesi Kuning dengan nama Latgab Pencak Dor ini merupakan Olahraga dan Beladri khas santri Nahdlathul Ulama (NU). Selain itu kegiatan tersebut diadakan sebagai media silaturrahmi diantara para pendekar pencak dor dan wahana pemersatu antara pendekar. Dalam acara tersebut, dihadiri juga beberapa mantan petinju nasional yang ikut gabung dalam paguyuban yang bernaung di bawah bendera Forum Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia ( FORMI) ini. Menurut Ketua Panitia Sujiatno, acara tersebut memang dihadiri para pendekar di Nganjuk, termasuk para mantan petinju nasional. “Ini membuktikan bahwa pencak dor ini sebagai olahraga para santri maka logo paguyuban, memakai gambar tali jagat khas NU. Lalu gambar pendekar dan latar belakang warna merah putih sebagai simbul nasionalisme pendekar bahwa NKRI harga mati,” kata Sujianto yang juga Kepala Desa Tanjungtani Prambon Ditambahkan, pencak dor merupakan olahraga beladiri santri yang berkembang di wilayah Nganjuk. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya Padepokan yang memiliki pendekar pencak dor.” Ini juga merupakan tradisi yang masih berjalan baik hingga saat ini,”imbuhnya. Diharapkan kegiatan ini merupakan media silaturrahmi antar para Jawara dan Pendekar Pencak silat patut dilestarikan. (kam/dra)

FOTO: BM/IST

CEGAH : Razia balap liar di jalan Ahmad Yani, depan Pemandian Kowak Kota Kediri.

KEDIRI(BM)-Dalam meminimalisir aksi balap liar, Polres Kediri Kota kembali melakukan razia kendaraan. Hasilnya, sebanyak 53 kendaraan bermotor (ranmor) berhasil disita dan dibawa ke Mapolres Kediri Kota. Kasubbag Humas Polres PERWAKILAN

Kediri Kota, AKP Anwar Iskandar mengatakan, kegiatan razia tersebut dilakukan untuk mencegah maraknya aksi balap liar di Kota Kediri. Razia tersebut dilaksanakan di jalan Ahmad Yani, tepatnya di depan Pemandian Kowak Kota Kediri.

“Selain untuk mencegah terjadinya balap liar, Polres Kediri Kota juga melakukan tindakan tilang terhadap pengendara sepeda motor yang dianggap melanggar UndangUndang Lalulintas,” ujar AKP Anwar, Minggu (22/1).

AKP Anwar menjelaskan, dalam razia kali itu pihaknya sudah melakukan tindakan tilang terhadap 127 pelanggar lalulintas. Sementara, sebanyak 53 ranmor, 60 lembar STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), serta 14 lembar

SIM (Surat Izin Mengemudi) juga disita petugas sebagai barang bukti. “Kegiatan Cegah Balap Liar dipimpin oleh Kabag Ops, Kompol Ketut Mudita. Hingga razia selesai, situasinya kondusif tanpa ada kendala,” pungkasnya.(ked/dra)

FOTO: BM/KAMTO

LATGAB : Para peserat latihan gabungan saat mengikuti latihan di dilaksanakan di Padepokan Wesi Kuning Dusun Grompol Desa Tanjungtani Kecamatan Prambon Kabupaten Nganjuk.


MALANG RAYA 05

berita metro

www.beritametro.co.id

Parkir Berlangganan Kabupaten Malang Jalan Terus MALANG(BM)- Sekitar 3.143 Peraturan Daerah (Perda) termasuk tentang retribusi parkir berlangganan yang dianulir pusat sejak tahun- tahun lalu, ternyata tidak mengendorkan niat DPRD Kabupaten Malang terus mewujudkan hal tersebut.Terlihat dari intensifnya Komisi C DPRD dalam melakukan pengkajian terhadap masalah parkir di berbagai daerah dan rapat internal dengan berbagai dinas terkait. “Kita terus maju, apalagi dari hasil study banding, parkir berlangganan

efektif mengoptimalkan pendapatan asli daerah (PAD),” kata Muslimin, Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Malang, pakan lalu. Mengenai permasalahan banyaknya Perda Retribusi Parkir Berlangganan dianulir oleh Kementerian Dalam Negeri (kemendagri), dia mengatakan tidak semua daerah dicabut. “Kediri tetap memberlakukan perda tersebut,” ujarnya mencontohkan daerah yang berhasil menerapkan hal tersebut. Masih menurut Muslimin, Kemendagri mencabut perda tentun-

ya dengan dasar kuat dan tidak begitu saja mencabut.”Karena itu kita terus mengkaji hal tersebut, agar nantinya regulasi tentang parkir berlangganan tidak berbenturan dengan aturan di atasnya,” imbuh politikus asal PKB ini. Dia juga menyampaikan wacana parkir berlangganan ini juga direspon baik berbagai stakeholder dalam masalah perhubungan. “Saya juga yakin, ini akan disambut baik oleh masyarakat,” ujarnya.Pencabutan Perda Parkir Berlangganan oleh Kemendagri pernah dilakukan di

Sidoarjo. Pencabutan tersebut dilandasi karena banyaknya aduan dari masyarakat yang dirugikan dengan pemberlakuan parkir berlangganan. Selain hal tersebut, menurut rilis Kemendagri, Perda terkait retribusi parkir berlangganan di sejumlah daerah di Jatim berpotensi menyalahi Undang-Undang retribusi yaitu UU No. 28 Tahun 2009 Tentang Pajak Daerah dan Retribusi.”Karena hal tersebut kita terus mengkajinya sebelum kita terapkan di tahun depan,” pungkas Muslimin.(mal/dra)

Dandim 0833 Sosialisasikan Penerimaan Akmil 2017

MALANG(BM)-Kegiatan sosialisasi Catar Akmil dibuka oleh Dandim 0833 Letkol Arm Aprianko Suseno,S.Sos kemarin di aula Makodim 0833. Pada kesempatan itu juga disampaikan harapannya kepada pemuda dan pemudi khususnya pelajar Tingkat SMU klas 12 untuk dapat memanfaatkan peluang emas untuk mendaftarkan diri menjadi catar Akmil. Karena di Akmil inilah para pemuda dan pemudi dididik dan dipersiapkan menjadi pemimpin-pemimpin dimasa mendatang. Termasuk Dandim Letkol Arm Aprianko Suseno,S.Sos merupakan lulusan atau Alumni Akmil Th. 1998. Sedangkan materi sosialisasi Catar Akmil disampaikan langsung oleh Ka Ajenrem 083/Bdj Mayor Caj Aminudin Abadi,S.Sos menyampaikan bahwa siswa yang mengikuti giat sosialisasi hari ini adalah siswa/Siswi dari SMUSMU unggulan yang ada di wilayah Kota Malang. Soal pendaftaran dan tes mengikuti seleksi penyaringan Catar Akmil tidak akan mendapatkan fasilitas dari negara dalam hal ini TNI - AD. lebih lanjut disampaikan bahwa untuk bisa mengikuti seleksi Taruna/Tarumi khusunya TNI AD untuk persyaratan

FOTO BM/IST

SOSIALISASI : Dihadapan para siswa dan siswi SMU unggulan, Dandim Malang memberikan arahan

tetap berlaku. Kegiatan sosialisasi Catar Akmil kali ini diikuti sekolah sekolah tingkat SMU unggulan dan diikuti sebanyak

125 siswa yang merupakan anak didik dari sekolah-sekolah unggulan yang ada di Kota Malang terdiri dari SMAN 3 - 50 Siswa, SMAN 4 - 54

Siswa, SMAN 10 - 21 Siswa, 125 orang anak Siswa hadir dalam acara sosialisasi yang terdiri putra 86, siswa putri 39.(mal/dra)

SENIN, 23 JANUARI 2017

KILAS

FOTO BM/IST

NAIK : Pesanan lampion untuk merayakan imlek hasil produksi warga Malang mulai mengalami peningkatan

Jelang Imlek, Pemesanan Lampion Malang Naik MALANG(BM)– Pemesanan lampion produksi perajin asal Kota Malang mengalami kenaikkan hingga 50 persen menjelang perayaan Imlek tahun ini. Ahmad Syamsudin, pemilik Pusat Kerajinan Lampion dan Handicraft Kota Malang, mengatakan pemesanan lampion meningkat pada Desember 2016 dan Januari 2017. Rerata mencapai 2.500 biji/bulan, padahal pada bulan-bulan lainnya hanya sekitar 1.000-1.200 biji/ bulan. “Bahkan pemesanan lampion untuk kepentingan perayaan Imlek tahun ini ada yang dari luar negeri, dari Itali,” ujarnya di Malang, pekan lalu. Dibanding tahun lalu, ujarnya, angka pemesan lampion tidak mengalami perubahan. Tetap berada pada kisaran itu saja. Hal ini karena keluarga dan komunitas yang merayakan Imlek juga tidak banyak berubah. Komunitas dan keluarga khas, yakni keturunan Tionghoa. Di Kota Malang, perajin lampion hanya ada dua, yang keduanya berada di Kel. Jodipan, Kec. Blimbing. “Omzetnya saya tidak terlalu berbeda,” ujarnya. Pasar lampion produksi Pusat Kerajinan Lampion dan Handicraft Kota Malang, kebanyakan untuk memenuhi permintaan dalam negeri, seperti Jakarta, Kalimantan, Surabaya, Bojonegoro, dan Malang. Sedangkan pasar Lampion luar negeri atau ekspor seperti ke Kanada, Italali, Jerman, Perancis, Arab Saudi, dan Brasil. Jika diproporsi, permintaan dalam negeri masih mendominasi, yakni 80% dan sisanya untuk tujuan ekspor. Pada perayaan Imlek, Lampion China. Ada 150 item lampion yang diproduksi Pusat Kerajinan Lampion dan Handicraft Kota Malang tersebut. Secara umum, lampion terdiri atas a.l lampion hias, lampion China, lampion Jepang, lampion terbang, lampion meja, lampion apung, dan lampion karakter. (mal/dra)

PASURUAN - PROBOLINGGO

berita metro www.beritametro.co.id

Jalur Utama Probolinggo–Situbondo Penuh Lubang

PROBOLINGGO(BM)– Kondisi jalan pantura pada jalur Probolinggo – Situbondo sepanjang 30 km, kini penuh lubang. Kondisi ini dikeluhkan para penggunan jalan arteri nasional tersebut, karena sangat rawan kecelakaan. Pantauan di lokasi, jalan pantura yang penuh lubang dengan diameter antara 20 cm hingga 1 meter dan berkedalaman bervariasi. Tak hanya berlubang, jalan ini bergelombang yang penuh pasir, sehingga berbahaya bagi pengguna jalan. Terutama penggendara roda dua, karena rentan terpelanting saat rodanya masuk ke dalam lubang. “Kondisi ini sudah lama dan bertambah parah saat musim hujan. Sangat berbahaya, utamanya bagi kami yang beraktifitas menggunakan sepeda motor,” kata Ahmad Zaini, pengguna jalan pantura, Minggu (22/1). Di jalan penuh lubang dan bergelombang ini, terdapat di beberapa ruas sepanjang jalur pantura arah Probolinggo

KILAS

FOTO BM/IST

BERSIHKAN : Warga Tionghoa saat bersama-sama melakukan pembersihan sejumlah benda yang ada di dalam klenteng FOTO BM/IST

WASPADA : Para pengedara yang melintas di jalur Probolinggo-Situbondo diingatkan untuk hati-hati pada jalan berlubang

menuju Kabupaten Situbondo. Di Kecamatan Dringu, jalan berlubang ini ada di jalur Desa Tamansari atau barat tikungan Pantai Bentar. Kemudian di timur Pantai Bentar, Desa Curah Sawo, kondisi ini berlanjut hingga barat Jembatan Gending, Desa Pajurangan, Kecamatan Gending. Setelah itu, jalan berlubang ada di

Desa Randupitu. Terus ke arah timur, jalan rusah dan bergelombang, mulai terasa dari ruas Desa Klaseman hingga Desa Sukokerto, Kecamatan Pajarakan. Sepanjang jalan yang berjarak sekitar 4 kilometer ini, rusak parah, terutama sisi utara. Di wilayah Kota Kraksaan, jalan berlubang dan bergelombang ini dapat

ditemui pengendara bermotor di jalan Panglima Sudirman, mulai dari timur Jembatan Kembar, Kelurahan Sidomukti hingga barat Diva Swalayan, Kelurahan Kraksaan Wetan. Untuk wilayah Kecamatan Paiton, jalan berlubang ini berada di ruas Desa Binor hingga Desa Sumberanyar. “Kami berharap pemerin-

tah segera memperbaikinya, bukan hanya sekadar tambal sulam aspal. Karena kondisi itu sangat membahayakan pengguna jalan, utamanya pengguna kendaraan roda dua. Apalagi kalau musim hujan seperti saat ini, jalan bergelombang itu sangat licin,” harap pengendara bernama Saifullah.(pro/dra)

Oka Mahendra, Dilantik Jadi Ketua DPD Golkar

PROBOLINGGO(BM) - Oka Mahendra Jati Kusuma resmi dilantik menjadi Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Probolinggo priode 2016-2021 . Pelantikan pengurus partai itu, dilakukan Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur (Jatim), H Ece Nyono Suharli Wihandoko di kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Probolinggo jalan raya Dringu. Selin dihadiri langsung Ketua DPD Golkar Jawa Timur, Bupati Probolinggo Hj P Tantriana Sari berserta Muhtasyar NU Kabupaten Probolinggo Drs H Hasan Aminuddin, Anggota DPD Golkar Jatim, H Hasan Irsyad SH, Mhum. Hadir dari kalangan kyai yakni, KH Syaiful Islam, pengasuh PERWAKILAN

FOTO BM/SAIFULLAH

LANTIK : Ketua DPD Golkar Jatim, Melantik Oka Mahendra JK, sebagai ketua DPD Golkar kab Probolinggo, setelah terpilih secara aklamasi.

ponpes Zaenul Hasan Genggong, KH Moh Hasan Zidni ilma serta pimpinan partai lainnya,

juga datang ke lokasi pelantikan. Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Probolinggo Oka

Mahendra Jati Kusuma seusai pelantikan mengatakan, agar seluruh PK, dapat mengibarkan bendera dan membesarkan partai diwilayah masing masing, hingga kepelosok pedesaan. Sehingga, Golkar benar benar menjadi milik dan menyatu dengan rakyat. Sebab, partai berlambang pohon bringin ini, dari Pusat hingga ke daerah merupakan partai pendukung pemerintahan. “Begitu juga, dengan partai Golkar Kabupaten Probolinggo, yang mendukung pemerintahan daerah,”ungkapnya. Bupati Probolinggo Hj P Tantriana Sari, mengucapkan selamat atas dilantiknya Oka Mahendra Jati Kusuma, sebagai ketua DPD

Golkar Kabupaten Probolinggo. “Kita harus membangun Daerah kabupaten Probolinggo ini, secara bersama. Selamat atas di lantiknya Pak Oka,”ujar Bupati. Selain itu, anggota Komisi VIII DPR RI H Hasan Aminuddin, berharap pada pengurus DPD Golkar yang baru agar utamakan kekompakan, dan jabatan yang baru ini sebagai ketua partai jadikan sebagai amanah dari masyarakat Probolinggo. “Jadilah pemimpin berhias dalam syariat, dan jangan sampai menomor dua kan agama, karena agama adalah nomor satu yang berpedoman pada kitab suci Al -Qu’ran,”pinta H Hasan Aminuddin.(sip/dra)

Jelang Pergantian Tahun Baru Imlek, Sejumlah Klenteng Dibersihkan PASURUAN(BM)– Menjelang pergantian tahun baru imlek pada 28 Januari 2017 mendatang. Warga tionghoa di Pasuruan mulai sibuk melakukan bersihbersih di klenteng Tjioe Tik Kiong, yang berada di jalan Lombok, Kota Pasuruan. Terlihat sejumlah orang terlihat sibuk melakukan kerja bhakti membersihkan klenteng sebelum digunakan sembahyang. Diantaranya membersihkan lantai klenteng, menggosok pagar yang sudah mulai berkarat, mengecat ulang sejumlah bangunan yang warnanya mulai memudar, dan menjemur sejumlah karpet. Selain itu, sebagian besar adalah petugas klenteng, juga terlihat mensucikan sejumlah altar dan patung – patung dewa yang ada di dalam klenteng. Didalam klenteng ada sejumlah patung dewa, di antaranya Mak Co (Dewa pelindung laut) , Dewa Kwan Kong (Dewa perang), dan Dewi Kwan Im (dewa kasih sayang), “Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan sebelum perayaan pergantian tahun baru Cina atau imlek 2568,” kata Chauw Thay Djain, Ketua 1 Bidang Agama Klenteng Tjioe Tik Kiong Pasuruan ditemui di lokasi, Minggu (22/1). Pria yang memiliki nama Indonesia Edi Yonanta itu mengatakan, di dalam klenteng ini rencananya akan digunakan sekitar 1000 orang, saat sembahyang menyambut pergantian tahun baru Cina. Selain itu, saat malam pergantian tahun baru nanti, pihaknya akan menyuguhkan penampilan barongsai dan pesta kembang api. “Pada saat menjelang pergantian tahun baru Imlek nanti, kami sudah menyiapkan beberapa rangkaian kegiatan. Salah satunya yaitu doa bersama agar bangsa Indonesia lebih baik di tahun depan,” pungkasnya. (pas/dra)

MALANG RAYA: AJI A HAJI (KOORD), M. KHOLIL, AGUS SUSANTO PASURUAN - PROBOLINGGO: Saifullah


06 M E T R O S P O R T

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

KILAS

Berry/Hardianto Juara KEJUARAAN PANAHAN. Presiden Joko Widodo dan Menpora Imam Nahrawi terlihat antusias mengikuti pertandingan Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017, Minggu (22/1) kemarin di Lapangan Pusdik Zeni, Kota Bogor, Jawa Barat.

Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017

Presiden Jokowi Raih 107 Poin

BOGOR (BM) - Presiden Joko Widodo menjadi peserta kejuaraan panahan Bogor Terbuka 2017 di Lapangan Pusat Pendidikan Zeni TNI Angkatan Darat di Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu. “Ini hanya ikut-ikutan, tapi yang paling penting bisa memotivasi atlet panahan baik yang yunior maupun yang sudah senior agar menekuni dan prestasi kita bisa melompat lebih baik,” kata Presiden Jokowi usai mengikuti pertandingan di kelas umum nasional eksekutif jarak 20 meter. Presiden berharap para atlet terutama usia dini bisa ikut lebih banyak kejuaraan sehingga bisa mengukir prestasi yang

lebih baik pada masa mendatang. Presiden Jokowi juga mengatakan terkejut dengan perolehan angkanya yang mencapai di atas 100 poin. “Wow... nilainya 107 poin, lebih dari 100 dan bisa kena kuningnya (lingkaran tengah/nilai tertinggi),” katanya. Presiden mengungkapkan dirinya berlatih sekitar 7-8 bulan pada Sabtu dan Minggu sebagai bagian dari kegiatan olahraga selain berlari. Presiden Jokowi mengatakan bahwa panahan membutuhkan konsentrasi sehingga harus bisa fokus dan bisa diterapkan sebagai falsafah kehidupan sehari-hari. “Yang paling

penting, kegiatan apapun itu ada target. Panahan itu targetnya jelas, kuning pas yang di tengah,” kata Presiden. Dalam mengikuti kejuaraan panahan Bogor Terbuka 2017, Presiden datang sekitar pukul 09.40 WIB dan baru masuk ke arena lomba pada pukul 10.20 WIB. Presiden yang mengenakan jaket dan celana hitam ini harus bersaing dengan 30 peserta lain termasuk Menpora Imam Nahrawi serta dua atlet nasional yakni Rosiana Gelante dan Nur Fitriana. Kelas umum eksekutif nasional ini dibagi menjadi enam sesi, di mana setiap sesi diberi waktu empat menit untuk

menembakkan enam anak panah. Pada tembakan pertama, Presiden berhasil membidik tepat di lingkaran kuning, namun pada bidikan selanjutnya banyak di luar lingkaran kuning (merah dan biru), bahkan sampai di luar target. Namun perolehan Presiden ini lebih baik dari Menpora Imam Nahrawi yang hanya mengumpulkan skor 100 dan beberapa peserta lain yang hanya bisa mengumpulkan nilai 40-an. Presiden menyelesaikan lomba pada pukul 11.00 WIB dan langsung melayani foto bersama dengan para atlet beserta panitia lomba. (net/ant/nii)

Kejuaraan Tenis Australia Terbuka 2017

Zverev Tumbangkan Andy Murray

MELBOURNE (BM) - Impian Andy Murray untuk memenangi gelar Australia Terbuka perdananya menguap, Minggu (22/1) kemarin. Unggulan teratas sekaligus petenis peringkat satu dunia itu disingkirkan Mischa Zverev di putaran keempat. Petenis Jerman Zverev, yang berada pada putaran keempat Grand Slam untuk pertama kalinya setelah karirnya terganggu masalah cedera, membingungkan lawannya dengan permainan voli-serve anortodoksnya, dan mematahkan juara Wimbledon dan Olimpiade itu sebanyak delapan kali sepanjang pertandingan. Petenis peringkat 50 dunia itu melakukan serve layaknya “setan” dan terbantu dengan penampilan di bawah standar dari sang petenis Britania itu. Zverev pun berhak melaju berkat kemenangan 7-5, 5-7, 6-2, 6-4 pada laga yang berlangsung selama tiga setengah jam di Rod Laver Arena. “Sejujurnya, saya sedikit koma, saya hanya berusaha melepaskan permainan voli saya sepanjang pertandingan,” kata Zverev, yang selanjutnya akan bertemu Roger Federer atau Kei Nishikori di delapan besar. “Ada poin-poin di mana

saya tidak tahu bagaimana saya memenanginya. Saya bergairah, namun penonton di sini, bagaimana Anda dapat tetap fokus? Ini bermakna layaknya seisi dunia bagi saya.” Ketika juara bertahan Novak Djokovic tersingkir di putaran kedua di tangan petenis peringkat 117 dunia Denis Istomin, Mu r ra y memiliki pemikiran bahwa ia tidak akan pernah mendapat peluang y a n g lebih

pada lima final di Melbourne Park, empat di antaranya dari petenis Serbia itu. “Saya begitu terbelakang pada beberapa set terakhir sepanjang permainan, (namun) saya menjalani kekalahankekalahan berat pada masa lalu dan saya dapat bangkit dari sana.” Murray membangun kebanggaan melalui semua persenjataan yang dimilikinya nam u n b e berap a , s e p erti lob, men-

baik lagi untuk memenangi Grand Slam pembukaan tahun. “Ia layak untuk menang karena ia bermain bagus saat ia tertinggal, dan juga pada momen-momen penting,” kata petenis 29 tahun itu, yang kalah

jadi titik lemahnya pada Minggu, sedangkan yang lainnya menggaris bawahi minimnya kecepatan Zverev. Zverev terinspirasi dan bangkit melalui pukulan-pukulan brilian ketika ia mendesak ke depan net sebanyak 118 kali, mematahkan serve petenis peringkat satu dunia itu sebanyak lima kali pada dua set pertama. Petenis 29 tahun itu meraih ace pertamanya untuk memenangi set pertama, namun Murray dipaksa menaikkan level agresifitasnya untuk membawa pertandingan kembali imbang melalui pukulan backhand kemenangan pada set point kelima di set kedua. Bagaimanapun, jika petenis Skotlandia itu berpikir ia membuka jalannya menuju kemenangan, ia keliru, dan Zverev mematahkan servenya untuk keenam kalinya untuk memimpin 3-2 pada set ketiga, dan kembali untuk 5-2 sebelum memenangi s e t

Andy Murray tersingkir

ketika pukulan bachkand Murray mengenai net. Break kedelapan pada awal set keempat memicu alarm yang lebih serius di antara para kontingen Britania di Rod Laver Arena, namun Murray tidak mampu menemukan jalan untuk keluar dari kesulitan. Tampak beberapa kali Zverev dihinggapi rasa gugup saat melakukan serve untuk menyelesaikan pertandingan, pukulannya di dekat net melambung terlalu tinggi, namun ia mendapatkan kembali ketenangannya untuk melaju ke perempat final ketika Murray melepaskan pukulan forehand yang terlalu keras. Pada pertandingan lain, perjuangan Stan Wawrinka untuk memenangi gelar Australia Terbuka keduanya juga terus berlanjut. Petenis Swiss itu menaklukkan petenis Italia Andreas Seppi dengan skor 7-6(2), 7-6(4), 7-6(4) untuk mencapai perempat final keempatnya di Melbourne Park. Juara 2014 itu sempat kerepotan pada pekan pembukaan, namun meski skornya ketat, ia jarang terancam oleh petenis peringkat 89 dunia Seppi pada sore yang cerah di Margaret Court Arena. (rtr/ant/nii)

JAKARTA (BM) - Pasangan ganda putra Indonesia Berry Angriawan/Hardianto akhirnya meraih gelar juara dalam turnamen Malaysia Masters 2017 di Sibu, Sarawak, Malaysia, Minggu. Gelar juara tersebut didapatkan Berry/ Hardianto setelah membungkam pasangan tuan rumah Sze Fei Goh/Nur Izzuddin dalam partai dua game. Di game pertama, Berry/Hardianto sempat tertinggal 7 poin dengan skor 1-8 di awal laga, hingga akhirnya mampu menyamakan poin menjadi 18-18 dan jual beli serangan tidak terhindarkan. Namun, Berry/Hardianto lebih unggul hingga menang tipis 21-19. Di game kedua, pertandingan mereka berlangsung dengan tempo lebih cepat. Kedua pasangan sempat bermain sama kuat, 6-6. Namun, dengan kegigihan Berry/ Hardianto perolehan mereka tak terkejar oleh lawannya, akhirnya mereka menang dengan skor 21-12. Pelatih sektor ganda PP PBSI, Herry Iman Pierngadi, mengatakan bahwa kemenangan pasangan yang baru terbentuk dan pertama kali turun di turnamen itu sudah diprediksi sejak lolosnya Berry/Hardianto dan lawannya ke semifinal. “Menurut saya penentuan di partai final karena dari kualitas, lawan mereka lebih bagus di semifinal. Ini capaian yang bagus, melebihi target untuk mereka,” kata Herry melalui pesan singkat kepada Antara. Namun, sayangnya capaian Berry/Hardianto sebagai juara di Malaysia Masters tidak diikuti oleh kompatriotnya yang lain. Capaian ini merupakan satu-satunya gelar juara yang berhasil diamankan Indonesia. (ric/ant/nii)

PIALA PANGDAM. Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI I Made Sukadana menyerahkan piala kepada perguruan Institut Karate do Indonesia (INKAI) Jatim yang merebut gelar juara umum kejuaraan daerah (kejurda) FORKI Jatim III/2017, kemarin.

INKAI Jatim Juara Umum

SURABAYA (BM) - Prestasi membanggakan diraih perguruan Institut Karate do Indonesia (INKAI) Jatim. Mereka merebut gelar juara umum kejuaraan daerah (kejurda) FORKI Jatim III/2017. Pada ajang yang memperebutkan Piala Pangdam V/Brawijaya ini, INKAI Jatim memboyong 31 medali emas, 33 perak dan 44 perunggu. Kejurda yang berakhir Minggu (22/1) petang di GOR Hayam Wuruk seolah menjadi panggung bagi INKAI Jatim. Bagaimana tidak, perolehan medali mereka cukup jauh dari kejaran para pesaing. Di peringkat kedua ada perguruan karate INKANAS dengan 24 emas serta masingmasing 13 perak dan perunggu Selanjutnya perguruan karate Lemkari dengan raihan 8 emas, 8 perak dan 23 perunggu harus bertengger di posisi ketiga. Menyusul kemudian perguruan INKADO yang menggondol 5 emas, 5 perak dan 8 perunggu di tangga keempat. Posisi kelima menjadi milik Pengkab FORKI Jombang yang meraih 5 emas, 3 perak dan 5 perunggu. Posisi keenam dimiliki Pengkot FORKI Surabaya yang hanya membawa pulang 2 emas dan 5 perunggu. Komposisi perolehan medali ini layak menjadikan INKAI Jatim penguasa olahraga karate di bumi Jer Basuki Mawa Bea. Ini adalah gelar juara ketiga beruntun. “Kami bersyukur bisa menjadi juara umum tiga kali beruntun. Ini semua buah persiapan kami secara maksimal. Perlu saya sampaikan, untuk mengikuti kejurda kali ini kami membentuk tim INKAI Jatim Prestasi (IJP) di seluruh cabang di Jatim,” kata Ketua Harian INKAI Jatim Syarullah usai penyerahan gelar. Sementara itu, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI I Made Sukadana mengatakan bahwa kejuaraan ini merupakan agenda rutin yang bergulir 2 tahun sekali. Ia berharap nantinya hasil dari kejuaraan ini para karateka dipersiapkan untuk kejuaraan nasional serta menjadi bagian Puslatda PON XX/2020 PAPUA mendatang. “Kami berharap dalam kejurda karate 2017 ini lahir karateka-karateka handal bagi Jatim,” tegas Made Sukadana. (dek/nii)

Walau MU Tertahan, Rooney Lampaui Rekor

LONDON (BM) - Pertahanan rapuh Liverpool kembali terlihat ketika ambisi mereka meraih gelar Liga Inggris mendapat hantaman keras dengan kekalahan 2-3 oleh tamunya yang terancam degradasi, Swansea City, pada Sabtu. Kekalahan Liverpool ini menjadi hal indah bagi pemuncak klasemen Chelsea yang sama sekali tidak menendang bola, ketika tim peringkat kedua Tottenham Hotspur bermain imbang 2-2 dengan Manchester City dan Manchester United ditahan imbang 1-1 di markas Stoke City. Wayne Rooney menyelamatkan satu angka untuk United dengan tendangan bebasnya yang membuat ia kini merupakan pencetak gol terbanyak untuk klub dengan 250 gol, unggul satu angka atas legenda Old Trafford, Bobby Charlton. Tendangan bebas Rooney pada fase akhir pertandingan membatalkan gol bunuh diri Juan Mata, ketika United tetap menghuni peringkat keenam. “Ini sangat berarti. Ini adalah kehormatan besar dan saya sangat bangga,” kata Rooney.

“Sulit untuk saat ini merasa sangat senang karena hasilnya (draw), namun pada skema besar ini merupakan kehormatan besar.” Gol penentu kemenangan yang dibukukan Gylfi Sigurdsson mengakhiri laju 17 pertandingan tanpa kekalahan di liga di Anfield, dan membuat pasukan si Merah kini tertinggal tujuh angka dari pemuncak klasemen Chelsea yang baru akan bermain pada Minggu. Hanya ada sedikit hal menarik pada babak pertama yang berakhir imbang tanpa gol di Anfield, namun Swansea, yang memulai hari dengan menghuni posisi juru kunci, membungkam publik Kop ketika penyerang asal Spanyol Fernando Llorente memasukkan gol saat babak kedua bergulir empat menit dan mencetak gol selanjutnya melalui sundulan kepala lima menit berselang. Liverpool mampu bangkit dan dua gol Roberto Firmino membawa mereka menyamakan kedudukan, gol yang pertama didapat melalui sundulan dengan memanfaatkan umpan silang James Milner dan gol kedua melalui sepakan setengah voli.

Wayne Rooney

Pasukan Klopp merupakan tim strata tertinggi pertama yang mencetak 50 gol musim ini, namun beberapa menit kecerobohan pertahanan mereka kembali menjadi titik lemah mengingatkan terhadap memori kekalahan 3-4 di markas Bournemouth pada Desember. Kemenangan Liverpool terlihat akan menjadi hasil akhir saat pertandingan tinggal menyisakan setengah

jam. Namun Swansea memiliki ideide lain dan dari bola yang jarang mengarah ke depan, bola tertuju pada Sigurdsson dan pemain Islandia itu dengan tenang membawa tim Wales itu kembali memimpin. Liverpool sendiri tidak dapat merespon dengan baik ketertinggalan itu yang membuat Klopp geram. “Momen paling mengecewakan adalah gol ketiga dan saya tidak dapat

menjelaskan sebab kami memiliki begitu banyak peluang untuk menantang,” kata pria Jerman itu. “ Benar-benar sulit untuk menerimanya saat ini.” “Apakah Swansea menang dengan adil, tidak - namun apakah itu layak, ya.” Laju enam kemenangan beruntun Tottenham diakhiri oleh City namun ini dapat menjadi jauh lebih buruk bagi pasukan Mauricio Pochettino yang bertanding paling akhir di Stadion Etihad. City, yang takluk 0-4 dari Everton pada pekan lalu, mendominasi babak pertama dan memimpin dua gol pada awal babak kedua, ketika kiper Spurs Hugo Lloris ditaklukkan Leroy Sane dan Kevin de Bruyne. Dele Alli dan Son Heung Min membalas untuk Tottenham, namun tim tamu menikmati sedikit keberuntungan ketika Kyle Walker melanggar Raheem Sterling saat yang bersangkutan akan mencetak gol. “Itu bukan masalah, kami memiliki argumen yang sama saat melawan Chelsea namun kami kalah karena kami menyia-nyiakan banyak pe-

luang, peraturan adalah peraturan,” kata manajer City Pep Guardiola. “Kami luar biasa, itu memalukan. Kami menciptakan banyak peluang dan tidak mampu mencetak gol.” Tottenham kini unggul di peringkat kedua, tertinggal enam angka dari Chelsea, meski Arsenal dapat mengungguli mereka dengan kemenangan atas Burnley pada Minggu. West Ham United menang untuk pertama kalinya dalam tujuh pertandingan liga untuk naik ke paruh atas klasemen - Andy Carroll kembali mencetak gol dengan dua golnya saat mereka menang 3-1 di markas Middlesbrough. Sunderland turun ke dasar setelah kalah 0-2 di markas West Bromwich Albion (WBA) akibat gol-gol Darren Fletcher dan Chris Bunt. Bournemouth bermain imbang 2-2 with Watford, dan Crystal Palace mengakhiri hari di zona degradasi akibat kekalahan 0-1 dari tamunya Everton, saat Seamus Coleman mencetak gol larut. Juara bertahan Leicester City bermain di markas Southampton pada Minggu. (rtr/ant/nii)


OPINI 07

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

Keluarga Pelaku Merasa Keberatan

TAJUK

Menunggu Kesungguhan Kejaksaan PENGANANAN kasus korupsi dana bantuan sosial (bansos) di Kabupaten Sidoarjo memasuki babak baru. Sebanyak 32 kepala desa (kades) dan kelompok masyarakat (pokmas) dari 12 kecamatan dipanggil dan dimintai keterangan oleh penyidik kejaksaan negeri (kejari) setempat. Pengusutan yang dilakukan tidak berhenti sampai di situ. Kabar terakhir, tim penyidik juga sudah menerjunkan orangnya ke lapangan, termasuk ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim) guna mengamankan dokumen terkait kasus itu. Langkah itu dilakukan untuk menuntaskan penanganan permasalahan tersebut sekaligus mengungkap siapa sebenarnya yang menjadi aktor intelektual di balik kasus itu. Kasus dugaan penyimpangan dana bansos, bukan cuma terjadi di Sidoarjo. Di banyak daerah kasus serupa juga kerap kali ditemui. Bahkan, beberapa kasus yang terjadi di sejumlah daerah, tak sedikit pula jumlah orang berkedudukan penting baik di lingkungan legislatif maupun eksekutif yang diindikasi terlibat dan dinyatakan sebagai tersangka. Di banyak daerah pula, dana bansos tak sedikit yang sengaja diselewengkan menjadi dana politik para patahana dalam pilkada. Menjelang pemilu legislatif 9 April 2014, misalnya¸ dana bansos juga ditengarai menjadi salah satu sumber dana politik. Di Kabupaten Sidoarjo sendiri¸ mencuatnya kasus itu berawal dari pengaduan sejumlah kades. Mereka mendatangi kantor kejaksaan untuk mengadukan dugaan adanya penyimpangan dana bansos dari Pemprov Jatim tahun 2013. Dalam pengaduannya disebutkan, pihak desa yang menerima bantuan bervariasi antara Rp 120 juta hingga Rp 160 juta itu dipotong di muka antara 60 hingga 70 persen oleh sejumlah oknum. Dalam penanganan kasus tersebut¸ penyidik kejaksaan haruslah jeli dan bekerja total. Sebab, dalam beberapa kasus korupsi serupa di tempat lain, kerap terdengar bahwa antara orang-orang yang dinyatakan sebagai tersangka dan para penegak hukum, saling menguji ketangguhan dan konsistensi sikap. Korupsi selalu merupakan kasus yang rumit dan amat jarang hanya melibatkan pelaku tunggal. Justru sebaliknya, menjadi sesuatu yang kompleks dan ruwet antara (tersangka) pelaku dan pihak-pihak yang diindikasikan terkait. Karena itu, tidak jarang penyelesaian kasus semacam itu memerlkan proses panjang dan memerlukan waktu panjang pula. Dalam konteks ini, tentu saja publik perlu mendapatkan gambaran konkret dari semua jalannya proses penyidikan. Untuk itu, diperlukan adanya keterbukaan dari para penegak hukum untuk membeberkan semua proses penyidikan yang telah dilakukan. Bukannya malah terkesan menutup-nutupi, yang pada giligannya justru malah memunculkan adanya kecurigaan publik. Melalui kesempatan ini, kita juga ingin mengingatkan kembali agar para penegak hukum memelihara kepercayaan publik yang sudah mulai tumbuh dengan mengusut tuntas kasus korupsi dengan cepat dan tanpa pandang bulu. Kecepatan sengaja ditekankan karena pengusutan yang berlarut-larut sangat potensial membuat kasus ini ‘masuk angin’ di tengah jalan. Kalau pun tidak sampai menguap di tengah jalan, palingpaling yang kena hanya orang-orang kecil, sementara aktor intelektualnya dibiarkan bebas berkeliaran. Selain untuk mengembalikan kepercayaan publik kepada aparat penegak hukum, penuntasan kasus ini juga perlu untuk memberikan efek jera terhadap pelaku korupsi lainnya, agar ke depan mereka lebih hati-hati. Dalam kasus ini, setidak-tidaknya diharapkan secepatnya ada penetapan tersangka. Budiarie S

Dibawa ke RSUD Soewandhi DICULIK.. juga terlihat ketakutan bila bertemu dengan orang lain. Gadis itu mulai tenang saat tiba di kantor Satpol PP dan dibawa ke ruangan. Firdha mengaku tak begitu sulit berkomunikasi. Karena meski tak bisa bicara, gadis itu ternyata lancar menulis. Dari tulisan itulah Firdha mengetahui pengakuan gadis tersebut. “Ia bercerita keluar dari rumahnya di Babatan Pantai, Kenjeran dan hendak mencari papa nya. Saat mencari papa nya itulah ia mengaku diculik,” lanjut Firdha. Satpol PP pun akhirnya membawa gadis itu ke RSUD dr Soewandhi untuk diperiksakan kesehatannya. Setiba di sana, anggota Satpol PP menemui kejutan lain. Ternyata banyak pegawai RSUD dr Soewandhi, khususnya security, kenal dengan gadis itu. Dan mereka memberitahu bahwa nama gadis itu bukan Michele, melainkan AM. “Dia kelihatan malu saat datang ke sini karena kebanyakan dari kami kenal dengan dia,” ujar Nur Wiyanti, salah satu security RSUD dr Soewandhi. Nur mengatakan, sekitar tujuh bulan lalu, ayah AM pernah opname. Salah satu yang datang dan menunggui adalah AM. AM dikenal memang supel kepada setiap orang meski mempunyai keterbatasan. Saat ayah AM selesai opname, AM masih sering datang ke RSUD dr Soewandhi. AM, kata Nur, sering datang pada malam hari sekitar pukul 23.00 atau 24.00 WIB. Ia datang mengendarai sepeda angin. Saat ditanya kenapa ia sering datang malam, AM menjawab dengan

Sambungan Halaman 1 menulis di kertas bahwa ia baru saja selesai mengajar. Mengajari anak yang mempunyai keterbatasan seperti dirinya. Tetapi AM tak pernah mengaku di mana ia mengajar. “Kami sering menasihati dia agar pulang karena tak baik anak gadis keluar hingga larut malam,” lanjut Nur. Bahkan saking seringnya datang, kehadiran AM kerap diacuhkan oleh pegawai RSUD dr Soewandhi yang memang sedang berkutat dengan kesibukannya. Namun dalam setiap perbincangan, AM dikenal sebagai pribadi yang pintar mengarang cerita. “Ya seperti itulah, kadang tidak sesuai dengan kenyataan,” kata Nur. Salah satu anggota keluarga AM yakni kakeknya telah datang. Ia berhasil dihubungi. Kakek AM datang ke kantor Satpol PP dan mengakui bahwa AM adalah cucunya. “Pengakuan dia tentang alamat Simo Kalangan, ternyata itu adalah rumah ibunya. Informasinya ayah dan ibu AM bercerai. Kakeknya tidak ikut ke rumah sakit ini karena pulang lagi untuk mengambil Kartu Keluarga guna laporan. Apakah ia benar diculik atau tidak kami belum tahu. Kami menunggu keterangan keluarga dulu,” kata Firdha. Berdasarkan rekomendasi dari dokter, tambah Firdha, AM untuk sementara harus tinggal di RSUD dr Soewandhi. AM akan menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan secara umum. “Dokter bilang begitu. Untuk sementara AM menginap dulu di sini,” tandas Firdha. (det/tit)

PEMBUNUH..

Sambungan Halaman 1

nyuruh mereka melakukan pembunuhan. Kapolrestabes Medan Kombes Sandi Nugroho menambahkan, uang Rp 50 juta tersebut akan dibagikan sebagai upah kepada dua orang yang berhadapan langsung dengan korban. Keduanya, yakni Putra (30) selaku eksekutor dan Jo Hendal alias Zen (41) sebagai joki pengendara sepeda motor yang digunakan saat penembakan. “Dari Rp 50 juta itu, Rp 30 juta diberikan kepada eksekutor, sedangkan yang Rp 20 juta untuk pengendara sepeda motor. Untuk lebih jelasnya masih kami selidiki,” kata Sandi. Sebelumnya, polisi telah meringkus lima tersangka dalam kasus ini. Dalam pengembangan, Rawi yang merupakan pimpinan jaringan pembunuh bayaran ini dan eksekutor pembunuhan, Putra, tewas dilumpuhkan petugas. Keduanya disebut terpaksa ditembak akibat melakukan perlawanan. Selain itu, beberapa tersangka lain juga ada yang ditembak di bagian kaki. Pemilik toko air rifle dan airsoft gun di Jl Jend Ahmad Yani, Medan, Indra Gunawan alias Kuna (45) tewas ditembak, Rabu (18/1), pagi. Saat itu, korban baru akan membuka toko miliknya dan ditembak oleh dua orang yang menggunakan sepeda motor.

Ditangkap Empat hari pasca-kematian Indra Gunawan alias Kuna (45), pemilik toko senjata, tim gabungan Polda Sumut dan Polrestabes Medan berhasil menangkap tujuh pria terduga pelaku. Dua orang tewas ditembak karena melakukan perlawanan saat diringkus dan tiga pelaku lagi ditembak kakinya, dan dua lainnya diamankan tanpa perlawanan, Minggu (22/1/2017). Pelaku yang tewas ditembak adalah Rawindra alias Rawi (40) dan Putra (31). Tiga pelaku yang ditembak kakinya, Jo Hendal alias Zen (41), M Muslim (30) dan Wahyudi alias Culun (32). Dua pelaku lain yang pasrah saat diringkus, Chandra alias Ayen (38) dan Jon Marwan Lubis alias Ucok (62). “Para pelaku adalah pembunuh bayaran, mereka ditangkap berdasarkan hasil analisa rekaman CCTV,” kata Kapolda Sumut Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel didampini Kapolrestabes Medan Kombes Pol Sandi Nugroho, Minggu (22/1/2017) petang. “Awalnya kita mengamankan Jo Hendal di rumahnya di Karang Sari, Polonia pada Minggu (22/1/2017) dini hari tadi. Kemudian melakukan pengembangan dan menangkap Rawi di Hotel Cherry, lalu Ayen dan John Marwan bersama tiga pucuk senjata api,” kata Rycko. Hasil pengembangan se-

lanjutnya, polisi kembali menangkap Putra, M Muslim dan Wahyudi. Menurut Rycko, Rawi bertugas mencari orang dan mengatur skenario. Putra adalah eksekutor, dan Jo Hendal sebagai joki. Sementara Ayen dan John Marwan bertugas menyimpan senjata api. Selain tiga senjata api, pihaknya juga menyita barang bukti samurai, pisau, bukti transferan uang dan ponsel. Menurut Rycko, para pelaku ini juga yang pernah coba membunuh korban pada 5 April 2014 namun salah sasaran. Saat itu, korban bersama istri dan karyawan tokonya Wiria hendak membuka toko. Datang M Muslim dan Wahyudi memukul kepala Wiria dengan kayu hingga terjatuh. Waktu itu, yang bertugas sebagai eksekutor adalah Muslim dan jokinya Wahyudi. “Mereka diperintah Rawi, motifnya para pelaku mendapat pesanan untuk melakukan pembunuhan. Sudah dua kali mereka mendapat pesanan untuk membunuh. Kasus ini masih kita kembangkan apakah masih ada kasus lain yang mereka lakukan,” ucap Kapolda. Dia menyatakan akan menindak tegas para pelaku, preman dan pembunuh bayaran yang membuat resah masyarakat Sumatera Utara, khususnya Kota Medan. “Sudah saya ingatkan berkali-kali, tindak tegas para preman, pelaku pembunuhan atau perampokan,” ujarnya. Rycko menjelaskan, pihakn-

ya juga sudah menangkap pemesan untuk melakukan pembunuhan tersebut. “Berinisial RJ, ditangkap di Jambi dan saat ini dalam perjalanan menuju Medan,” kata dia. Masih di tempat yang sama, pihak keluarga salah satu pelaku merasa keberatan dengan ditembaknya Rawi hingga menghembuskan nafas terakhirnya. “Abang kami itu, kenapa ditembak mati, tak terima kami. Kalau salah dia, kenapa harus ditembak mati? Kan, bisa dihukum 50 atau 100 tahun,” kata seorang permpuan yang mengaku adik pelaku sambil menangis. Dia bilang, kalau adik korban menuntut keadilan atas tewasnya abang mereka, dirinya juga menuntut sama. “Apa ini namanya keadilan? Kami minta keadilan, anaknya masih kecil- kecil,” teriak histeris. Diberitakan sebelumnya, korban tewas setelah ditembak orang tak dikenal pada Rabu (18/1/2017). Korban adalah pemilik toko senjata Kuna Air Riffle & Airfoft Gun miliknya di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan. Kronologi Seorang pemilik toko air riffle dan airsoft gun di Jl Jend Ahmad Yani, Medan, ditembak orang tak dikenal pada Rabu (18/1). Akibat kejadian ini, korban mengalami luka tembak di bagian dada kirinya. Korban bernama Indra Gunawan atau biasa disapa

Kuna (43 tahun), warga Pulo Brayan, Medan. Salah seorang saksi mata yang merupakan pegawai toko, Murti mengatakan, korban ditembak sesaat setelah turun dari mobil di depan tokonya. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat itu, korban baru akan membuka toko miliknya. “Tiba-tiba, saya dengar suara tembakan sekali, pak Kuna langsung tergeletak. Istrinya juga langsung teriak, nangis-nangis,” kata Murti, Rabu (18/1). Menurut keterangan saksi, pelaku berjumlah dua orang dengan mengendarai satu sepeda motor. Sebelum penembakan dilakukan, motor itu disebut telah diparkir lebih dulu di seberang toko. Pascakejadian, korban langsung dilarikan ke rumah sakit Putri Hijau Medan. Pihak kepolisian pun langsung turun ke tempat kejadian perkara. Mereka mengumpulkan sejumlah barang bukti, seperti mimis airsoft gun yang tampak berserakan di depan toko. Selain itu, petugas juga tampak meminta keterangan sejumlah saksi di TKP. Belum ada keterangan resmi dari polisi terkait kondisi korban dan kejadian ini. Salah seorang rekan korban, Sanjay (40 tahun) mengatakan, saat ini, Kuna masih berada di RS Putri Hijau. Namun, dia belum mengetahui kondisi korban. “Belum tahu kondisinya, apakah meninggal atau bagaimana. Yang tertembak bagian dadanya,” ujar Sanjay. (kom/det/tit)

Trump akan aksi ini. Trump yang biasanya gemar berkomentar di twitter belum memberikan reaksinya atas aksi ini.

aktivis Bianca Jagger, penyanyi Charlotte Church dan aktor Ian McKellen menyatakan dukungan mereka terhadap protes di media sosial. Di Eropa, aksi unjuk rasa juga berlangsung di Berlin, Paris, Roma, Wina, Jenewa dan Amsterdam. Demonstran yang turun ke jalan di Wina berjumlah 2.000 orang, demikian perkiraan yang dikeluarkan kepolisian dan para penyelenggara. Namun, mereka jumlahnya berkurang secara cepat lantaran suhu di bawah nol derajat Celcius. Di Afrika juga ada ratusan orang menggelar unjuk rasa di hutan kota Nairobi, Karura Forest. Mereka melambai-lambaikan poster dan menyanyikan lagulagu memprotesTrump maupun AS. Salah seorang peserta demonstrasi, Emily McCartney (28 tahun), mengatakan ia merasa Presiden AS yang baru tidak menghormati hak-hak perempuan dan kaum lesbian, gay, biseksual dan transgender (LGBT).

“Dalam waktu 30 menit dari pelantikan, mereka telah menghapus hak-hak LGBT dari laman Gedung Putih,” katanya kepada Reuters. Banyak pengunjuk rasa juga merasa marah atas komentar-komentar yang dilancarkan Trump terkait imigran dan Muslim, juga ketidaktertarikan pengusaha properti New York itu terhadap masalah lingkungan hidup. Di Sydney, kota terbesar Australia, sekitar 3.000 perempuan dan laki-laki melancarkan protes di Hyde Park sebelum berjalan menuju konsulat AS di pusat kota. Menurut para penyelenggara, sbanyak 5.000 orang juga mengikuti demonstrasi di Melbourne. Di Selandia Baru, aksi unjuk rasa berlangsung di empat kota dan diikuti sekitar 2.000 orang, kata petugas penyelenggara bernama Bette Flagler kepada Reuters. Di kota-kota Asia lainnya, demonstrasi antara lain digelar di Tokyo. Aksi di Tokyo itu diikuti ratusan orang, termasuk banyak pekerja asal AS. (ant/ssn/tit)

Aksi Sporadis Menentang Trump PRESIDEN..

Sambungan Halaman 1

Saya punya bisnis di Indonesia, dia mengatakan seperti itu,” ungkap Presiden. Kecewa Pasca pelantikan Trump, sekitar 500 ribu orang yang mayoritas perempuan menggelar aksi di Washington DC, Minggu (22/1/2017) waktu setempat. Namun tak hanya kaum perempuan yang ikut, laki-laki dan anak-anak juga terlihat hadir dalam aksi ini. Aksi bertajuk Women Smart ini digelar atas dasar kekecewaan kaum perempuan atas retorika Donald Trump Presiden AS saat kampanye yang memojokkan kaum perempuan. Patsy Widakuswara Jurnalis VOA melaporkan, aksi ini berawal dari kampanye di facebook yang dipicu retorika kampanye Trump yang merendahkan perempuan. Kemudian muncul gagasan di facebook hingga bergulir kesepakatan untuk menggelar aksi ini. Bahkan artis seperti Madon-

na yang diharapkanTrump untuk hadir di pelantikannya malah ikut dalam aksi ini. Aksi ini bukan hanya terjadi di area Washington DC saja, tapi juga digelar di 600 kota di Amerika Serikat dan di lebih dari 40 negara di dunia yang melakukan aksi solidaritas melawan penindasan perempuan. Patsy mencontohkan, ada kelompok perempuan yang menggunakan topi merah jambu telinga kucing. Ini sebagai simbol penolakan pernyataan Trump yang mereka nilai melecehkan perempuan. Dari aksi ini dapat ditarik benang merah kalau semua orang harus diberlakukan sama. Dan aksi ini juga berpengaruh pada legitimasi untuk Amerika khususnya pada wakil rakyat saat ini. Apabila wakil rakyat tidak menghiraukan maka kubu oposisi akan jadi resisten atas kebijakan Trump. Sampai saat ini masih belum diketahui bagaimana reaksi

Berbagai Negara Ribuan perempuan turun ke jalan di berbagai kota negaranegara Eropa, bergabung dengan “saudara-saudara” mereka di Asia yang melancarkan aksi menentang presiden baru Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Dengan mengibar-ngibarkan spanduk bertuliskan“Hubungan khusus, katakan tidak” dan “Perempuan kotor bersatu”, para pengunjuk rasa berkumpul di luar Kedutaan Besar AS di Lapangan Grosvenor di London, Inggris, sebelum mengarah ke Lapangan Trafalgar untuk mengikuti demonstrasi. Di seluruh dunia ada 670 protes yang direncanakan digelar, demikian pengumuman laman para penyelenggara unjuk rasa itu. Mereka memperkirakan lebih dari dua juta orang akan berunjuk rasa menentang Trump. Banyak pesohor, termasuk

Tersangka Terancam Hukuman Mati POLISI.. pada Rabu (18/1) siang. Dari pengakuan TST, dia mendapatkan tembakau Gorilla via online dari tersangka AAF. “TST membeli tembakau Gorilla dari tersangka AAF yang menjual via Instagram,” imbuh Nico. Polisi kemudian menangkap AAF di tempat kosnya di Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada

Sambungan Halaman 1 Sabtu (21/1) dini hari. Dari tersangka AAF, polisi menyita barang bukti 147 gram tembakau Gorilla. “Tersangka AAF mengemas tembakau Gorilla menjadi 50 gram ke dalam kaleng Pomade, yang untuk minyak rambut itu. Nah, kalau ada orang menaruh kaleng Pomade di tempat tongkrongan, itu isinya tembakau Gorilla,” jelas Nico.

Setelah menangkap AAF, polisi terus mengembangkan ke jaringan yang lebih besar. Dari tersangka AAF ini, diketahui dia memperoleh tembakau Gorilla dari tersangka MY, yang juga menjualnya via Instagram. “MY menjual via Instagram lewat akun @dreamstobacco dan @goodneesstore. Followers-nya sih cuma ratusan, bisa jadi pembelinya adalah followers-nya juga,” ujar Kasubdit III Ditresnarkoba Polda Metro Jaya

AKBP Bambang S. Bambang menambahkan, tersangka MY adalah lulusan SMK.“Dia punya keahlian menggambar desain. Kemasan itu, yang gambar Gorilla itu, dia yang mendesain sendiri dan mencetaknya,” kata Bambang. Tersangka mengaku sudah 1 tahun mengedarkan tembakau Gorilla ini. “Setelah kami cek saldo di rekeningnya mencapai Rp 500 jutaan,” imbuh Bambang. Polisi masih mengembang-

Wapres Terima sebagai Masukan JOKOWI.. Pribadi Sementara itu,Wakil Presiden M Jusuf Kalla menegaskan cuitan melaluiTwitter yang disampaikan oleh mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono merupakan pendapat pribadi yang harus dihormati dan bukan untuk sependapat atau tidak. “Twitter itu sifatnya pendapat pribadi. Yaa silahkan saja. Bukan untuk sependapat atau tidak,” kata Wapres M Jusuf Kalla di Makasar, Sulawesi Selatan, Minggu. Lebih lanjut Jusuf Kalla menegaskan bahwa siapa saja boleh

Sambungan Halaman 1 menyampaikan pendapat pribadinya sslama tidak melanggar perundang-undangan yang ada. Karena itu pendapat siapapun harus dihormati. Wapres mengaku tidak masalah dengan apa yang disampaikan oleh SBY tersebut. “Tidak apa-apa, kita terima sebagai masukan,” kata Wapres. Wajar Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono menanggapi kicauan SBY dengan pandangan yang berbeda. Menurutnya,curahanhatiSBY

di akun pribadi Twitter miliknya merupakanhalyangwajar.Sebagai seorangyangpemimpinnegeriini, SBY tentu merasa kecewa dengan masalah yang sedang dihadapi oleh bangsa dan negara saat ini. Dijabarkan Arief bahwa cara penyelesaian masalah di era SBY memang berbeda dengan era Jokowi. SBY yang meski berlatar belakang militer tidak pernah menyelesaikan masalah dengan cara yang represif dan main tangkap terhadap mereka yang kebebasan berdemokrasi. “Mungkin kalau dibandingkan saat SBY berkuasa berita hoax, fitnah juga banyak seperti SBY sudah menikah dan punya anak sebelum dengan Ibu Ani

Yudhoyono, gulingkan SBY, tapi semua didengar dan diatasi dengan bijak oleh SBY. Sehingga tidak mengarah pada perpecahan anak bangsa,” jabarnya. Pernyataan-pernyataankeberataan yang dilontarkan dari pihak oposisisaatitu,lanjutArief,bahkan lebih keras dibanding saat ini. Tapi mereka semua diajak bicara oleh SBY satu demi satu tanpa main lapor polisi atau memerintahkan polisi menangkap yang bersebrangan. “Sebenarnya, hoax yang menyebar tidak lepas dari sebuah macetnya saluran komunikasi yang dibangun oleh JokoWidodo dengan masyarakat terutama kelompok masyarakat yang tidak

kan peredaran tembakau Gorilla ini untuk mengungkap hingga ke hulu, yakni produsennya. “Bisa jadi ini diproduksi di dalam negeri atau dari luar negeri,” ucap Bambang. Atas kasus tersebut, para tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) subsider Pasal 112 (2) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika juncto Permenkes RI No 2 Tahun 2017 dengan ancaman pidana maksimal hukuman mati. (det/tit)

berkecimpung di parpol yang sebenarnya memiliki pengaruh lebih besar dari parpol ,seperti serikat buruh,ormas dan lain lain,” sambungnya. Namun begitu, Arief menilai bahwa carut marut yang terjadi saat ini tidak lepas dari pemerintahan yang dipimpin oleh SBY selama 10 tahun terakhir, yang banyak meninggalkan masalah sosial, politik, dan ekonomi yang harusdijalankanolehJokoWidodo. “Jadi SBY yang menabur denganbibitmembangunbangsadan negara yang kurang berkualitas, akhir Joko Widodo menuai badai hoax dan fitnah. Dan rakyat lemah banyak hilang perhatiannya,” pungkasnya. (mer/tit)


08 www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017 INDEX HARGA SAHAM SUMBER: WWW. IMQ21.COM 12 JANUARI 2017

-0.15% IHSG 5,114

0.5% STI 2,873

-0.1% NIKKEI 18,357

-0.3% FTSE 6,809

0.2% KLCI

0.4% DJIA

1,630

19,152

0.3% NASDAQ

HARGA EMAS

JUAL (RP/GR)

BELI (RP/GR)

US$/OZT:

556,120

533,875

1,201.70

KURS MATA UANG

IDR/USD: 13,389

5,399

SUMBER: GERAIDINAR 19 JANUARI 2017

SUMBER: KLIKBCA.COM 19 JANUARI 2017/ 16:05 WIB

JUAL USD SGD EUR AUD

BELI

13380.00 13360.00 9378.98 9358.98 14305.10 14205.10 10126.33 10046.33

TPS Tambah Tiga Container Crane Tenaga Listrik SURABAYA(BM)-Terminal Petikemas Surabaya (TPS) dan DP World akhir Januari 2017 akan menambah tiga unit Container Crane (CC) untuk mempercepat proses pelayanan bongkar muat petikemas ekspor dan impor di wilayah Pelabuhan Tanjung Perak.

Ketiga crane tersebut mampu mengangkat beban hingga 60 ton dengan sistem twin lift (dapat mengangkat petikemas 2 x 20 feet secara bersamaan). President Director PT TPS, Dothy mengatakan penambahan tiga CC bertenaga listrik untuk memberikan

pelayanan yang lebih cepat dan memperlancar arus ekspor impor maupun arus logistik nasional khususnya di Jawa Timur dan Kawasan Indonesia Timur. “Hadirnya tiga unit CC baru, nanti TPS akan memiliki total 11 CC bertenaga listrik semua untuk dermaga internasional dan

BM/IST

PERLANCAR: Adanya penambahan tiga Container Crane diharapkan dapat menambah kelancaran arus barang ekspor impor.

tiga unit CC untuk dermaga domestik,” jelas Dothy. Saat ini tiga crane baru itu telah diangkutKapalMV.CYInteroceanIberbendera Marshall Island, dan akan tiba di Dermaga TPS pada Selasa (31/1), mendatang. “Semoga tidak ada hambatan cuaca selama perjalanan ke TPS,” jelas Kartiko Adi, Engineering Director PT TPS. Spesifikasi CC yang diproduksi oleh Konecranes, salah satu perusahaan alat berat asal Finlandia tersebut diklaim CC paling besar di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya karena dapat menjangkau 16 row atau setara dengan panjang 46 meter sehingga dapat digunakan untuk melayani kapal jenis Post Panamax. Kartiko menjelaskan, proses bongkar tiga unit crane tersebut membutuhkan waktu kurang lebih lima hari dan kemudian akan dilakukan testing serta commissioning selama sebulan.“Jadi crane baru tersebut akan beroperasional penuh untuk melayani kapal internasional sekitar Maret 2017,” jelasnya. PT TPS memiliki dermaga internasional sepanjang 1 kilometer dengan kedalaman kolam hingga minus 13 meter Low Water Spring (LWS), dan dermaga domestik sepanjang 450 meter dengan lebar 50 meter. “Sebagai upaya kami untuk meningkatkan standar layanan dan produktivitas bongkar muat di TPS sehingga kedepan diharapkan kami dapat membantu menekan biaya logistik dengan peningkatan kecepatan waktu bongkar muat, peningkatan kualitas dan kehandalan alat karena sudah menggunakan motor tenaga listrik, dan kapal sekelas post panamax dapat dilayani di TPS,” jelas William Khoury, Vice President Director PT TPS. (sur/dra)

Pemerintah Siap Salurkan KUR Rp110 Triliun

JAKARTA(BM)-Pemerintah menetapkan target Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang tersalurkan hingga mencapai Rp110 triliun sepanjang 2017 untuk para pelaku UMKM di seluruh Tanah Air. Diharapkan kebijakan ini bisa membantu meningkatkan aktivitas perekonomian. Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian Koperasi dan UKM Braman Setyo mengatakan hasil rapat Komite Kebijakan menetapkan plafon untuk KUR pada 2017 sebesar Rp110 triliun dengan bunga sembilan persen per tahun. “Perinciannya, sebanyak 81 persen KUR disalurkan untuk usaha mikro, 18 persen untuk sektor ritel, dan satu persen untuk kredit Tenaga Kerja Indonesia (TKI),” kata Braman, di Jakarta, Minggu (22/1). Hal itu, kata Braman, telah diputuskan dalam rapat Komite Kebijakan yang digelar

pada tanggal 20 Januari 2017. Rapat tersebut dihadiriMenkoPerekonomianDarminNasution, Menteri BUMN Rini Sumarno, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D. Hadad, Dirut Perum Jamkrindo Diding S. Anwar, dan beberapa bank penyalur KUR. Tahun ini, lanjut Braman, tercatat ada 38 lembaga pembiayaan sebagai penyalur KUR terdiri atas 33 bank, empat LKBB (lembaga keuangan bukan bank) dan satu koperasi. Namun, dalam rapat ada usulan untuk menambah lagi lima lembaga pembiayaan yang selama ini melakukan pembiayaan TKI non-KUR. “Kalau itu disetujui, jumlah penyalur KUR akan menjadi sebanyak 44 lembaga pembiayaan, bank dan nonbank,” kata Braman, seraya menambahkan bahwa lembaga penjaminan yang ditugaskan untuk menjamin KUR adalah Perum Jamkrindo dan Askrindo. (nas/dra)

BM/IST

SEPAKAT: Pemerintah telah menyepakapi untuk menyalurkan KUR selama tahun 2017 sebanyak Rp 110 Triliun kepada sektor UMKM

Luncurkan Cargill Report on Forest

JAKARTA(BM)- Cargill yang merupakan perusahaan investasi perkebunan kelapa sawit telah bekerjasama dengan berbagai mitra global untuk melibatkan 148.000 petani (termasuk petani kelapa sawit di Indonesia) dan membuat garis dasar bagi pengukuran lahan yang gundul (tree cover loss) melalui pemetaan daerah sebanyak lebih dari 2.000 lokasi di 14 negara. Cargill juga telah menyampaikan laporan mengenai upaya memenuhi komitmen menghapuskan deforestasi dari rantai pasokan-nya. Laporan perdana Cargill Report on Forests meliputi aksi-aksi yang dilakukan di lapangan dalam kerangka 6 prioritas rantai pasokan dan kolaborasi global untuk memajukan pertanian yang berkelanjutan. Dalam menyambut pertemuan tahunan World Economic Forum 2017 di Davos, Swiss, laporan yang dikeluarkan Cargill diharapkan dapat mendorong diskusi yang lebih luas mengenai berbagai isu yang mendorong deforestasi dan kebijakan serta praktek yang dapat mencegah hal tersebut. Menurut CEO dan Chairman Cargill, David MacLennan,

dalam mengakhiri deforestasi amat penting untuk menghentikan perubahan iklim. Saat ini, katanaya berada di persimpangan karena usaha saat ini untuk memelihara dan melindungi dunia. “Pertanian berkelanjutan harus menjadi bagian dari solusinya,”ujarnya. Cargill Report on Forests menggaris-bawahi kemajuan

yang dicapai oleh Cargill, antara lain, membuat dan menetapkan rencana aksi untuk melindungi hutan dalam prioritas rantai pasokan: Kelapa sawit secara global, kedelai di Brazil dan Paraguay, kakao secara global, kapas dan jagung di Zambia, serta kemasan berbasis serat. Untuk mendukung rencana aksi ini, Cargill mengeluar-

kan kebijakan baru di bidang kemasan berbasis serat yang berkelanjutan atau Policy on Sustainable Fiber-based Packaging. Mengembangkan dan mengimplementasikan program dan pelatihan bagi lebih dari 148.000 petani dan pemasok untuk mempromosikan pemakaian lahan berkelanju-

BM/IST

LAPORAN: Adanya Cargill Report on Forests yang dapat dijadikan pijakan untuk menanam kebali hutan yang gundul.

tan, termasuk 15.000 petani kedelai skala kecil dan besar di Brazil; 21.000 petani plasma kelapa sawit di Indonesia; 1.000 petani kedelai di Paraguay dan 90.000 petani coklat serta koperasi di Afrika Barat. Selain itu bekerjasama dengan World Resources Institute and Global Forest Watch, di hampir 2.000 lokasi, baik yang dimiliki Cargill maupun dioperasikan pihak ketiga di berbagai lokasi usaha. Analisa ini berfungsi menyediakan yang dibutuhkan untuk mengukur kemajuan atas target no-deforestration. Proyek ini membentang seluas 166 juta hektar, termasuk 119 juta hektar pohon. Hasil analisa menunjukkan, di daerah ini terdapat 1,7 juta hektar atau 1,4% merupakan lahan gundul (tree cover loss) pada tahun 2014. Pengukuran ini mengilustrasikan konteks bentang darat penggunaan lahan yang tidak bisa diinterpretasikan. Terpenting adalah, langkah selanjutnya yaitu melakukan identifikasi hubungan antara operasi usaha yang dilakukan dan kegundulan yang ada dan selanjutnya dilakukan pengembangan solusi untuk melindungi kawasan tersebut. (nas/dra)

BM/IST

MARAKNYA : Akibat regulasi yang memberatkan, kini banyak beredar rokok illegal yang sangat merugikan produsen resmi rokok.

Regulasi Memberatkan, MPSI Keluhkan Rokok Ilegal

SURABAYA (BM) – Maraknya rokok ilegal di Indonesia disatu sisi menguntungkan masyarakat karena dari harga relatif lebih murah. Namun disisi lain, keberadaan rokok illegal dikeluhkan produsen rokok . Apalagi berdasar perkiraan dari Mitra Pelinting Sigaret Indonesia (MPSI), pangsa pasar rokok ilegal di Indonesia sudah mencapai 20 persen. Ketua Mitra Pelinting Sigaret Indonesia (MPSI), Djoko Wahyudi mengatakan, regulasi yang memberatkan industri rokok menjadi penyebab maraknya rokok ilegal di Indonesia. Kenaikan cukai maupun kenaikan PPN rokok sampai 9,1 persen sekarang ini, otomatis akan membuat harga rokok berpita cukai resmi, mengalami kenaikan setiap tahunnya. “Celah inilah yang dimanfaatkan dan diisi oleh pengusha rokok ilegal,” terangnya, pekan lalu. Djoko menambahkan, selama ini tidak semua rokok ilegal dibuat di Indonesia. Ada yang impor sehingga cukup merugikan, karena tidak menyerap tenaga kerja dan menggunakan tembakau lokal. Sebelumnya, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat penindakan rokok ilegal pun meningkat dari 1.474 penindakan di tahun 2015 menjadi 2.259 di tahun 2016. Realisasi penerimaan kepabeanan dan cukai tahun lalu pun mengalami penurunan dari Rp 179,6 triliun pada 2015 menjadi Rp 178,7 triliun pada 2016. Penurunan tersebut disebabkan oleh menurunnya

produksi rokok dari 348 miliar batang menjadi 342 miliar batang. Bahkan MPSI pun mengalami penurunan produksi SKT sebesar 30 persen di tahun lalu. “Tahun ini kami perkirakan produksi SKT stagnan karena sudah terjadi penurunan cukup tajam pada 2015 dan 2016 silam,” terang Djoko. Penurunan SKT menurut Djoko, juga disebabkan oleh regulasi yang tidak berpihak ke industri ini. Seperti pembatasan ruang merokok melalui raperda KTR (Kawasan Tanpa Rokok), dan yang lainnya. “Karakteristik SKT lebih panjang dibandingkan dengan SKM sehingga membutuhkan waktu untuk merokok lebih lama dibandingkan SKM. Karena raperda KTR membuat perokok tidak bisa berlama-lama merokok, makanya perokok lebih memilih ke SKM yang ukurannya lebih kecil dan lebih cepat habis,” tambah Djoko. Djoko menegaskan, meski ada pembatasan ruang untuk merokok, tetapi harus lebih manusiawi. Dalam artian, pemerintah daerah harus bisa menyediakan tempat layak bagi perokok. Padahal, SKT sendiri memiliki peran yang signikan terhadap penggunaan tembakau lokal maupun penyerapan tenaga kerja.“Penggunaan tembakaunya juga lebih banyak SKT dan mayoritas menggunakan tembakau lokal. Penggunaan tembakau lokal untuk SKT pun hampir 100 persen. Sedangkan untuk SKM penggunaan tembakau impor bisa mencapai 75 persen,”jelasnya. (nis/dra)

RMV Siap Akuisisi Perusahaan Start Up JAKARTA(BM)-Perkembangan star-up yang begitu pesat mulai menadapat incaran sejumlah investor. PT Reliance Modal Ventura menargetkan mengakuisisi tiga hingga empat perusahaan rintisan berbasis teknologi (star-up) sepanjang 2017. Diincar perusahaan fintech akan menjadi model star-up yang dapat bersinergi dengan bisnis yang melayani masyarakat menengah bawah. Iman Pribadi, Direktur Utama PT Reliance Modal Ventura (RMV) menuturkan pada triwulan I/2017 tahun ini pihaknya akan merampungkan akuisisi satu perusaan keuangan berbasis teknologi (fintech). Dikatakan saat ini pihaknya sedang merampungkan dalam melengkapi portofolio starup yang sudah dimiliki oleh perusahaan.

“Kami masuk tiga sampai empat portofolio [starup] tahun ini. Seluruhnya penyertaan modal,” kata Iman di sela pengumuman akuisisi WOM Finance di Jakarta, kemarin. Dia mengatakan model bisnis di 2017 lebih diarahkan untuk akuisisi star up. Ke depan, kata dia, Reliance Ventura akan memasuki bisnis pembiayaan. Sementara untuk aksi akuisis ini, Iman menolak menyampaikan modal kerja yang disiapkan perusahaan. Akan tetapi ia mengatakan untuk modal kerja 2017 guna mendukung operasional Reliance grup disiapkan Rp30 miliar. “Itu lebih banyak kami belanjakan untuk IT. Kami akan membenahi sistem informasi seperti asuransi maupun lainnya,” katanya. (nas/dra)


09 www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

PAN Maksimalkan Kader Maju Pilgub Jatim

SURABAYA (BM) - Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional Jawa Timur (DPW PAN Jatim) akan memaksimalkan kader sendiri untuk calon yang akan diusung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim pada 2018 mendatang. Wakil Ketua DPW PAN Jatim Ali Mukti, dalam jumpa pers di Rumah PAN, Jl Darmokali, Sabtu (21/1), memastikan stok kader PAN Jatim sudah siap bertarung pada berbagai even Pilkada dibandingkan lima tahun lalu. “Kader-kader PAN saat ini sudah siap untuk maju Pilkada baik di kabupaten, kota maupun provinsi,” katanya. Menurut dia, pelantikan pengurus DPW dan DPD PAN se- Jatim Periode 2015 – 2020 yang berlangsung di Surabaya, Minggu (22/1), salah satunya juga untuk mengonsolidasikan kekuatan PAN dalam menyongsong Pilkada serentak di sejumlah daerah di Jatim tahun

2018. “Tentu Pilgub Jatim menjadi prioritas kami, selain pilkada di sejumlah kabupaten/ kota lainnya,” ujarnya. Bendahara DPW PAN Jatim Agus Maimum bahkan menyebut sejumlah nama kader PAN yang sudah siap untuk diusung dalam pencalonan Pilgub Jatim. “Kita punya H Masfuk (Ketua PAN Jatim yang juga mantan Bupati Lamongan), Ali Mukti (Wakil Ketua DPW), Kang Yoto (Bupati Bojonegoro Suyoto), Kuswiyanto (Sekretaris DPW/ anggota DPR RI), dan Taufik Gani (Wakil Ketua DPW),” ungkapnya. Beberapa nama lain dari luar yang juga disebut-sebut berpeluang dan menjadi pertimbangan di antaranya incumbent Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Mensos Khofifah Indar Parawansa. Bahkan, nama Bude Karwo (Nina Soekarwo), Mas Emil Dardak dan Bu Risma juga disebutsebut pula masuk radar PAN Jatim. Menurut dia, mengusung kader

FOTO : BM/IST

FOTO BERSAMA: Zulkifli Hasan (tengah) foto bersama para kader dan pengurus usai pelantikan Ketua DPW PAN Jawa Timur

sendiri dalam Pilgub maupun Pilkada serentak di berbagai kabupaten/ kota di Jawa Timur tahun 2018 adalah target maksimal. “Target maksimal kita mengusung kader sendiri. Seandainya gak bisa, ini kan realita, maka barulah komunikasi

politik dengan tokoh-tokoh lain pasti kita laksanakan,” ucapnya. Itu artinya, PAN masih terbuka untuk mengusung calon di luar kader sendiri jika situasi politik tidak memungkinkan. Penentuan nama calon yang akan diusung,

menurut Agus, biasanya akan diputuskan melalui Rakerwil. “Rakekrwil ini digelar rutin setiap tahun. Untuk nama calon Gubernur Jatim, bisa jadi ditentukan dalam Rakerwil tahun 2017 dalam waktu dekat. Bisa juga ditentukan pada Rakerwil PAN Jatim pada awal tahun 2018,” imbuhnya. Menurut Agus Maimun, untuk skala Jatim, PAN telah menjadi bagian pengusung dan pendukung KarSa (Pakde Karwo-Gus Ipul) menjadi pasangan kepala daerah dua periode. “Alhamdulillah pertumbuhan ekonomi Jatim di atas rata-rata nasional. Sementara itu, pelantikan pengurus DPW PAN Jatim dan DPD PAN se-Jatim di Grand City Surabaya, Minggu (22/1) dihadiri Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) yang juga Ketua MPR RI hadir dalam acara pelantikan bersama. Tampak pula, Gubernur Jatim Soekarwo, Wagub Jatim Saifullah

Enam TKA Ilegal Terjaring Razia di Surabaya dan Sidoarjo SURABAYA (BM) – Razia terhadap keberadaan tenaga kerja asing ( TKA) di Jawa Timur (Timur) terus digencarkan. Kali ini, tim gabungan dari imigrasi (Imigrasi Kelas I Tanjung Perak, Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya dan Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkum HAM Jatim) mengamankan enam warga negara asing, tiga di antaranya wanita asal Thailand yang bekerja sebagai terapis. “Kami tim gabungan dari Divisi Imigrasi, Imigrasi Surabaya dan Imigrasi Tanjung Perak melaksanakan operasi pengawasan orang asung dengan sandi ‘Bhumipura’,” kata Kepala Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham Jawa Timur Lucky Agung Binarto di kantor Imigrasi Kelas I Surabaya, Waru, Sidoarjo. Ke t i g a t i m g a b u n g a n bergerak dan berpencar ke wilayah Sidoarjo dan Kota Surabaya. Petugas mengamankan tiga wanita asal Thailand inisial MSC (32), MCC (31), MUC (35) yang bekerja sebagai terapis di sebuah tempat hiburan di kawasan Surabaya Selatan. “Ketiga warga negara Thailand ini diduga melakukan pelanggaran

FOTO : BM/IST

KONFERENSI PERS: Pejabat Imigrasi Kanwil Kemenkumham Jawa Timur saat memberikan keterangan pers di kantor Imigrasi Kelas I Surabaya di Waru, Kabupaten Sidoarjo, terkait penertiban sejumlah TKA di Surabaya dan Sidoarjo.

izin kunjungan,” tutur Lucky yang didampingi Kepala Imigrasi Kelas I Surabaya Agus Wijaya, Kepala Imigrasi Kelas I Tanjung Perak Hasanudin. Tim yang bergerak di Kabupaten Sidoarjo juga mengamankan tiga warga negara asing di tempat berbeda. Yakni, 2 TKA Mali inisial AK dan ET. Saat diamankan petugas, keduanya tidak bisa menunjukkan dokumen keimigrasian yang dimiliki.

“Keduanya mengaku sebagai pemain sepak bola yang sedang menunggu kontrak dari klub,” tuturnya seraya menambahkan, dari pengakuan yang bersangkutan, keduanya sudah overstay sejak Oktober Tahun 2014. Sedangkan 1 TKA Afghanistan insial ZF (20) ini diamankan petugas saat sedang berkencan bersama seorang wanita dari Indonesia di sebuah supermarket di Sidoarjo.

“Warga negara Afghanistan ini diduga melakukan pelanggaran jam keluar dari community Puspa Agro,” ujarnya. Keenam WNA tersebut saat ini masih terus dilakukan pemeriksaan oleh petugas imigrasi Kelas I Surabaya. “Kami masih melakukan pendalaman. Kalau ditemukan pelanggaran bisa dideportasi,” tandasnya sambil menambahkan, mereka bisa mereka dimasukkan ke dalam rumah

detensi imigrasi (rudenim) Imigrasi Kelas I Surabaya. Sementara Kepala Imigrasi Kelas I Surabaya Agus Wijaya menambahkan, untuk TKA Afghanistan adalah refugee yang dalam penanganan UNHCR. “Refugee kan aturannya boleh keluar mulai dari pukul 09.00 WIB pagi sampai 7 malam. Dia kedapatan keluar malam sampai pukul 22.00 WIB. Nanti kita kembalikan lagi ke UNHCR,” tambah Agus. Sementara itu, satu dari empat TKA yang diamankan dari sebuah perusahaan di Jombang diklaim sebagai tenaga ahli, dan tidak ilegal seperti yang dituduhkan sebelumnya. Keempat TKA itu berasal Korea Selatan, India dan Tiongkok yang diduga menjadi buruh kasar dan hanya menggunakan visa kunjungan terkena razia Tim Pora pada pukul 07.00-12.00 Wib, Kamis (19/1). Petugas gabungan Imigrasi Kelas III Kediri, Polres, Kodim 0814, Kejari, Satpol PP, dan Pemkab Jombang menyasar 10 perusahaan yang diketahui memperkerjakan 70 TKA. Satu dari keempat TKA itu dari India dan ditemukan di sebuah perusahaan. (nt/det/udi)

KPK Geledah Rumah Sekretaris Madiun Putra FC

MADIUN (BM) – Penyidikan kasus dugaan gratifikasi yang melibatkan Wali Kota Madiun nonaktif Bambang Irianto sebagai tersangka terus berlanjut. Kali ini, Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah Sekretaris Madiun Putra Football Club (MPFC) Harminto. Dalam penggeledahan yang berlangsung sekitar satu jam itu, tim penyidik KPK menggeledah sejumlah ruangan dalam rumah yang berada di Jalan Kemiri Kota Madiun. Mereka mencari sejumlah berkas yang berhubungan dengan Bambang Irianto. Sekretaris Madiun Putra Harminto seusai penggeledahan mengatakan, penggeledahan itu terkait proyek pembangunan Pasar Besar Madiun (PBM). “Penggeledahan ini terkait kasus Pasar Besar Madiun. Ini (penggeledahan)

SURABAYA (BM) - Suasana haru menyelimuti ruang studio milik SMA Khadijah Surabaya usai pemutaran film pendek berjudul Mata Hati Mbah Djoyokardi, Minggu (21/1). Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa berada di antara ratusan penonton yang menyaksikan film dokumenter karya siswa SMA Khadijah itu. Film itu meraih juara 2 festival film pendek Indonesia 2016. Berkisah tentang Mbah Djoyokardi, dari Lamongan, yang seorang diri merawat dan membesarkan anak angkat ber-

FOTO : BM/IST

DIGELEDAH: Tim penyidik KPK mendatangi rumah Sekretaris Madiun Putra Football Club (MPFC) Harminto. Penggeledahan dilakukan terkait kasus dugaan gratifikasi yang melibatkan Wali Kota Madiun nonaktif Bambang Irianto.

tidak ada hubungannya dengan MPFC,” ujar Harminto kepada wartawan. Menurut dia, dalam penggeledahan

tersebut KPK menyita sejumlah berkas, di antaranya terkait faktur pembelian mobil mewah Hummer milik Bambang

Irianto yang telah disita KPK beberapa waktu lalu.“Tadi ada beberapa berkas yang dibawa. Yakni faktur mobil (Hummer) yang kemarin itu,” kata Harminto singkat. Penggeledahan dilakukan dengan kawalan ketat anggota dari Polres Madiun Kota. Tim penyidik KPK lalu meninggalkan lokasi sambil membawa sebuah koper besar berwarna biru. Bambang Irianto ditetapkan oleh KPK sebagai tersangka penerima gratifikasi dalam pembangunan proyek Pasar Besar Madiun senilai Rp76,5 miliar sejak tanggal 17 Oktober 2016 dan telah ditahan. Bambang disangkakan pasal 12 huruf i atau pasal 12 B atau pasal 11 UU No 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU No 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. (nt/udi)

Yusuf (Gus Ipul) dan Ketua DPW PAN Jatim Masfuk mendampingi Zulhas. Selain itu juga terlihat anggota DPR RI yang juga artis dari PAN Primus Yustisiyo dan Eko Patrio. Ketua Panitia Pelaksana Pelantikan Ali Mukti mengatakan, acara pelantikan yang bertema ‘Bersama PAN Membangun Jatim Berkeadilan’ dihadiri 2.500 orang pengurus dan kader. Tapi yang dilantik sebanyak 1.700 orang. “Tema ini diambil karena saat ini kesenjangan Si Kaya dan Si Miskin makin menganga di Jatim. PAN Jatim menargetkan suara 11 kursi untuk DPRD Jatim dan 11 kursi DPR RI dari Jatim pada Pemilu 2019. “Kami optimistis meraih kursi lebih banyak lagi pada pemilu 2019. Kalau sekarang kami masih mendapat 7 kursi untuk DPRD Jatim dan 7 kursi DPR RI. Alasan pelantikan baru dilakukan sekarang karena menunggu muscab DPD-DPD PAN se-Jatim tuntas,” tandasnya. (nt/det/udi)

PENUTUPAN PABRIK GULA

DPR RI Tinjau Tiga Pabrik Gula Situbondo SITUBONDO (BM) - Komisi VI DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Situbondo, Jawa Timur, untuk menindaklanjuti rencana pemerintah yang akan menutup tiga pabrik gula yang dinilai tidak efisien dalam operasionalnya karena masih menggunakan teknologi lama. “Kami sebagai wakil rakyat di DPR RI sengaja melakukan kunjungan kerja ke PG Olean, PG Panji dan PG Wringinanom yang rencananya akan ditutup untuk melihat kondisi pabrik gula secara langsung serta ingin mendapatkan informasi dan masukan dari petani maupun pihak PTPN XI,” ujar Ketua Komisi VI DPR RI, Azam Azman Natawijana di sela kunjungan kerjanya di Situbondo, Jumat (20/1). Ia mengatakan, rencana penutupan tiga dari empat pabrik gula di Kota Santri, itu bukan semata-mata karena ketidakpedulian pemerintah terhadap masyarakat Situbondo, khususnya kepada petani tebu. Akan tetapi, kata dia, pemerintah justru ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Menurutnya, pemerintah berencana merevitalisasi pabrik gula yang tidak efisien jadi lebih efisien karena ketiga PG di Situbondo masih menggunakan teknologi lama (sejak zaman kolonial Belanda) dan tertinggal jauh bila dibanding dengan pabrik gula milik swasta. Kepada petani tebu, lanjut dia, agar tidak resah dengan rencana penutupan tiga pabrik gula tersebut yang nantinya akan berdampak pada menurunnya produksi tanaman tebu di Situbondo. “Saya berharap petani tebu disini jangan resah karena penutupan tiga PG masih rencana, dan kami (Komisi VI DPR RI) bersama pemerintah masih akan melakukan kajian ekonomi yang lebih dalam terkait rencana penutupan sejumlah pabrik gula di Jawa Timur,” ucapnya. Sementara Direktur Operasional PT Perkebunan Nusantara XI, Moch Cholidi mengatakan, rencana penutupan tiga PG di Situbondo agar tidak dilihat dari sisi negatif karena rencana penutupan PG tidak lain untuk efisiensi. “Dengan tetap menggunakan mesin uap konversi rendah tentunya dalam operasional ketiga PG di Situbondo akan mengalami inefisiensi,” katanya. Ia menuturkan, penataan kembali pabrik gula setidaknya harus dilihat dari peremajaannya agar stigma pabrik gula milik BUMN yang tidak bisa bersaing dengan pabrik gula milik swasta hilang. (nt/udi)

FOTO : BM/IST

SIDAK: Ketua Komisi VI DPR RI (tengah) saat melakukan kunjungan kerja ke PG Wringinanom di Situbondo.

Mata Hati Mbah Djoyokardi Mampu Beri Inspirasi

nama Indah. Indah mengalami disabilitas intelektual, sehingga belum sempat mengenyam pendidikan formal. Khofifah yang juga Ketua Umum Yayasan Taman Pendidikan Sekolah (YTPS) Khadijah mengatakan, film ini mengambil tema dan pesan yang dalam. Mbah Djoyokardi tidak berhenti memberi tanggung jawabnya kepada Indah, sementara kondisinya sendiri serba kekurangan. “Indah adalah anak angkat, kondisinya disabilitas intelektual. Tapi, kasih sayang Mbah Djoyokardi tidak berhenti,” ujarnya.

FOTO : BM/SULUH DP

AKRAB: Mensos Khofifah Indar Parawansa (kiri) berbincang dengan Indah (tengah) dan Mbah Djoyokardi usai pemutaran film di SMA Khadijah, Minggu (21/1).

Menurut dia, film ini meru­ pakan potret pentingnya ke­ pedulian sosial, solidaritas sosial,

dan pentingnya tanggung jawab kepada sesama dari seorang Mbah Djoyokardi. “Sebagai ket-

ua umum, saya terkejut dengan hasil siswa SMA Khadijah ini. Apalagi dari 268 karya film, mereka masuk 2 besar,” kata dia. Melihat kondisi Mbah Djoyokardi, Khofifah mengaku akan segera mengintervensi. Terutama dalam memberi bantuan. Mbah Djoyokardi termasuk dalam program keluarga harapan (PKH) lansia karena berusia di atas 70 tahun. Bukan hanya itu, Mbah Djoyokardi juga berhak mendapat rumah tinggal layak huni (Rutilahu) dan besar 15 kg per bulan. “Minimal tiga ini yang kami intervensi,” tuturnya. Kepala SMA Khadijah

Mas’ud mengatakan, awal mula pembuatan film ini karena kegiatan sekolah yang diadakan rutin, yakni safari sosial. Safari ini bertujuan untuk membantu anak-anak di yang membutuhkan. “Uangnya dikumpulkan dari sumbangan per siswa Rp 1.000,” kata dia. Setelah uang terkumpul, kata Mas’ud, siswa berkeliling ke daerah-daerah mencari sasaran yang diberi bantuan. “Kebetulan menemukan Indah bersama Mbah Djoyokardi di Lamongan. Siswa kami pun terinspirasi untuk membuat film pendek tentang mereka,” jelasnya.

Dia melanjutkan, film ini dibuat oleh lima anak. Mereka adalah Eva S. C. sebagai produser, Azzahra Syafiera sebagai sutradara, Yovi Izha Maraya sebagai editor, Iqbal Sahrul sebagai sutradara seni, dan Faisa Musahiroh sebagai penata suara. “Proses pembuatannya selama satu bulan lebih,” kata Zahra. Proses akting Mbah Djoyokardi, lanjut dia, lebih banyak natural dan sedikit arahan. Yang paling lama dalam proses pembuatan film ini adalah editing. “Karena kami harus kumpul semua agar editing sesuai keinginan,” tandasnya. (sdp/udi)


10 JATIM RAYA

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

25 Desa di Madiun Rawan Longsor

Sebagian Besar Berlokasi di Lereng Gunung Wilis MADIUN (BM) - Badan PenanggulanganBencanaDaerah(BPBD)KabupatenMadiun,memetakanterdapat sebanyak 25 desa di enam kecamatan yang rawan terjadi tanah longsor selama musim hujan berlangsung. “Desayangrawanlongsortersebut terdapat di lereng Gunung Wilis. Di antaranya di Kecamatan Dagangan, Kare,Gemarang,Wungu,Saradan,dan Dolopo,” ujar Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten MadiunHeriSyuokokepadawartawan di Madiun Minggu (22/1). Data BPBD setempat mencatat, ke-25 desa tersebut antara lain Kecamatan Dagangan (Desa Mendak, Tileng, Padas, Ngranget, dan Segulung), Kecamatan Wungu (Desa Wungu dan Kresek), Kecamatan Kare (Desa Bodag, Kare, Randualas, Bolo, Kepel, Cermo, dan Morang). Kemudian, Kecamatan Gemarang (Desa Winong, Batok, Durenan, dan Tawangrejo), Kecamatan Saradan (Desa Sumberbendo dan Klangon), dan Kecamatan Dolopo (Desa Blimbing, Suluk, Bader, Kradinan, dan Candimulyo). Menurut dia, dari sejumlah daerah tersebut, Kecamatan Gemarang, Kare, serta Dagangan dinilai merupkan zona merah bencana longsor karena karakter tanahnya yang gembur. “Sehingga, tanah gembur akan

sangat berbahaya saat curah hujan sedang tinggi.Warga yang berdomisili di wilayah tersebut diimbau untuk selalu waspada,” kata Heri. Sementara, banyaknya wilayah rawan bencana di Kabupaten Madiun telah membuat pemerintah kabupaten setempat memperpanjang penetapan status siaga bencana hingga mencapai bulan Maret 2017. “Penetapan status siaga bencana di Kabupaten Madiun sebelumnya berakhir pada Desember 2016. Namun kini siaga bencana diperpanjang hingga akhir Maret menyusul masih tingginya curah hujan hingga Maret 2017 sesuai peringatan dari BMKG,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Madiun Edi Hariyanto. Adapun bencana alam yang perlu diwaspadai oleh warga Kabupaten Madiun adalah bencana hidrometeorologi yang meliputi banjir, angin puting beliung, banjir bandang, dan tanah longsor. Pihaknya memetakan, wilayah Kabupaten Madiun yang rawan banjir di antaranya adalah Kecamatan Balerejo, Madiun, dan Wungu. Sedangkan, daerah rawan banjir bandang adalah Saradan dan Dagangan, serta rawan puting beliung hampir merata di 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Madiun.

Edi menambahkan, selain memperpanjang penetapan status siaga bencana, pihaknya juga memetakan pendirian pos komando (posko) penanggulangan di daerah rawan jika bencana alam terjadi. Ia juga akan memaksimalkan tim reaksi cepat (TRC) dalam memantau wilayah rawan bencana untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi bencana alam. Petugas BPBD juga akansiagaselama24jamgunamelakukan penanganan cepat jika sewaktuwaktu terjadi bencana alam. “Intinya, baik petugas BPBD maupun warga, diminta lebih waspada terlebih saat cuaca tidak menentu seperti sekarang ini,” katanya. (nt/udi)

25 Desa Rawan Bencana Tersebar di 5 Kecamatan: - Kecamatan Dagangan (Desa Mendak, Tileng, Padas, Ngranget, dan Segulung), Kecamatan Wungu (Desa Wungu dan Kresek) - Kecamatan Kare (Desa Bodag, Kare, Randualas, Bolo, Kepel, Cermo, dan Morang). - Kecamatan Gemarang (Desa Winong, Batok, Durenan, dan Tawangrejo) - Kecamatan Saradan (Desa Sumberbendo dan Klangon) - Kecamatan Dolopo (Desa Blimbing, Suluk, Bader, Kradinan, dan Candimulyo)

BM/IST

KORBAN BANJIR: Sejumlah petugas BPBD Kabupaten sedang meninjau rumah warga yang rusak akibat terjangan banjir bandang di Desa Bandungan, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun.

Siapkan Rp 5 M untuk Penanggulangan Bencana

BM/IST

POHON TUMBANG: Petugas BPBD Situbondo memindah pohon tumbang yang menimpa rumah warga di Desa/ Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo.

SITUBONDO (BM) – Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo guna menyikapi bermacam bencana yang terjadi di wilayahnya. Salah satunya, menyiapkan dana tak terduga sebesar Rp 5 miliar untuk penanggulangan bencana alam dan dana bantuan sosial membantu masyarakat terdampak bencana. “Jadi kalau terjadi bencana alam dana tak terduga tersebut akan dipergunakan untuk perbaikan-perbaikan infrastruktur yang terdampak bencana seperti plengsengan ambrol akibat terkena banjir dan lainnya menggunakan dana yang sudah disiapkan,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Situbondo, Syaifullah di Situbondo. Ia mengatakan, ketika terjadi bencana alam dan merusak infrastruktur perlu segera dilakukan perbaikan secara darurat menggunakan dana tak terduga. Karena jika tidak langsung diperbaiki dikhawatirkan akan berdampak lebih besar. Selain itu, katanya, dana tak terduga sebesar Rp 5 miliar itu juga dapat dipergunakan sebagai

pembelian logistik atau makanan serta logistik lainnya ketika terjadi bencana. “Perbaikan darurat terdampak bencana memang harus dilakukan, sedangkan untuk perbaikan selanjutnya atau secara permanen akan dianggarkan lewat Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD),” ucapnya. Sedangkan dana bantuan sosial, lanjut dia, pemerintah daerah juga menyiapkan sebesar Rp 500 juta yang digunakan membantu masyarakat terdampak bencana seperti rumah roboh akibat angin kencang, terdampak banjir dan bencana longsor. Menurut Syaifullah, setiap masyarakat yang rumahnya rusak disebabkan bencana alam nantinya akan dibantu menggunakan dana bantuan sosial yang melekat di dinas sosial. Dan tentunya untuk mendapatkan bantuan itu sudah terdata di BPBD dan Dinas Sosial Situbondo. “Masing-masing masyarakat yang rumahnya rusak karena bencana akan mendapatkan bantuan mulai Rp1 juta, Rp2,5 juta hingga Rp10 juta tergantung dari kerusakannya,” tuturnya. (nt/udi)

Soal Konflik TITD, Forpimda Kembali Gelar Mediasi

BOJONEGORO (BM) - Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) KabupatenBojonegoromenyarankan eksekusi Tempat Ibadat Tri Dharma (TITD) Hok Swie Bio dilakukan setelah terbentuknya kepengurusan baru. Untuk itu, kedua pihak yang bersengketa hendaknya segera membentuk kepengurusan baru. Saran itu tercetus dalam mediasi yang digagas Forpimda Kabupaten Bojonegoro di Ruang Angkling Darma Pemerintah Kabupten (Pemkab) Bojonegoro. Hadir dalam pertemuan itu, di antaranya Bupati Bojonegoro dan anggota forpimda lainnya, serta Ketua FKUB, dan anggota Komisi III DPR RI. Dari dua kubu yang bersengketa hadir Go Kian An dan Tan Tjien Hwat, dan puluhan

umat TITD. Menanggapi saran itu, Muharsuko Wirono SH,MH selaku penasehat hukum dari Badan TITD Hok Swie Bio mengatakan, pertemuan itu merugikan klienya. “Saran Forpimda agar kedua pihak bermusyawarah memang baik. Tapi, apa yang sudah diputusan MA itu adalah yang adil dan benar. Kita warga negara Indonesia menganut azas hokum,” katanya. Menurut dia, sesuai putusan Makamah Agung Nomor: 2746K/ PDT/2015 yang sudah memiliki kekuatan hukum tetap disebutkan, sengketa ini adalah antara BadanTempat IbadahTri Dharma (TITD) Hok Swie Bio Bojonegoro yang diwakili Gandhi Koesminto

alias Go Kian An melawan tergugat HariWidodo Rahmat alias Tan Tjien Hwat dan kawan-kawan. Go kian An mewakili BadanTITD Hok Swie Bio Bojonegoro karena telah dinyatakan sah oleh pengadilan sebagai ketua periode 2013/2015. LebihjauhMuharsukomeminta pengadilan untuk tetap melaksanakan eksekusi. “Apa yang disampaikan Forpinda bahwa eksekusi akan dilakukan setelah terbentuk kepengurusan baru adalah terbalik. Kalau seperti itu, hukum menjadi jungkirbalik,” tegasnya. Muharsuko menegaskan, mestimya eksekusi tetap harus dilaksanakan dulu. Nantinya, pihak pemenang akan membentuk kepengurusan baru, bukan malah sebaliknya. “Kalau

BM/SUSWONDO

MEDIASI: Forum Pimpinan Daerah Kabupaten Bojonegoro kembali menggelar mediasi guna mencari penyelesaian konflik Tempat Ibadat Tri Dharma Hok Swie Bio.

kita membentuk kepengurusn sebelum adanya eksekusi dasar

hukumnya lalu dari mana,” pungkasnya. (ndo/udi)

Soal Tak Gajian 6 Bulan, Bupati Sumenep Surati Kemendagri

“Saat ini pimpinan DPRD Sumenep juga langsung ke Jakarta, mempertanyakan sanksi itu, karena sampai saat ini belum ada PP-nya.” - HADI SOETARTO Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep

Diterbitkan oleh: PT. Berita Metro Jl Tunjungan No 86 Surabaya. www.beritametro.co.id Percetakan: PT Citra Cetak Pratama (isi di luar tanggung jawab percetakan)

PERWAKILAN

SUMENEP (BM) - Bupati Sumenep, A. Busyro Karim telah melayangkan surat ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, untuk meminta kejelasan terkait penerapan sanksi tidak digaji selama 6 bulan. “Surat itu sudah dikirim, untuk meminta kejelasan terhadap sanksi tidak digaji selama 6 bulan. Karena kalau melihat dari evaluasi gubernur, ada kata-kata untuk dikenakan sanksi administrasi pencabutan hak-hak keuangan selama 6 bulan. Nah ini yang kami minta kejelasannya,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Sumenep, Hadi Soetarto. Kabupaten Sumenep termasuk

salah satu daerah yang dijatuhi sanksi akibat keterlambatan pengesahan APBD. Sanksi tersebut juga tertuang dalam evaluasi Gubernur Jawa Timur terhadap RAPBD Sumenep 2017. Disebutkan bahwa Kepala daerah dan DPRD mendapat sanksi dicabut hak keuangannya (gaji, red) selama 6 bulan. “Saat ini pimpinan DPRD Sumenep juga langsung ke Jakarta, mempertanyakan sanksi itu, karena sampai saat ini belum ada PP-nya,” ujar Atok, panggilan akrab Hadi Soetarto. Ia menjelaskan, untuk gaji pada bulan Januari 2017, dipastikan tidak bisa dicairkan, karena tidak ada payung hukum yang bisa digunakan

untuk pencairannya. “Kalau tidak dicairkan, regulasinya ya Undangundang no 23/2014 dan hasil evaluasi gubernur. Kalau dicairkan, ini yang tidak ada dasar hukumnya. Apalagi Pemerintah Provinsi juga tidak berani memberikan petunjuk pencairan. Karena itu, kami tidak berani mencairkan gaji kepala daerah dan DPRD,” paparnya. Pembahasan APBD Sumenep 2017 baru tuntas dilakukan legislatif dan eksekutif pada tanggal 28 Desember 2016. Padahal sesuai aturan, seharusnya pembahasan APBD diselesaikan paling lama 1 bulan sebelum tahun anggaran berakhir. (ptm/udi)

KILAS

BM/IST

WISATA PANTAI: Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, saat melakukan kunjungan ke Pulau Pandanan yang memiliki hamparan hijau luas.

Banyuwangi Siapkan Pantai Khusus Perempuan BANYUWANGI (BM) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi menyiapkan pantai khusus perempuan di Pantai Pulau Pandanan. Pulau ini terletak di sisi selatan Pulau Santen, di timur Kota Banyuwangi. “Saat ini sedang dibuatkan konsepnya dan pengelolaannya nanti melibatkan warga setempat, seperti Pulau Merah dulu,” ujar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas dalam siaran persnya, Minggu (22/1). Menurut dia, di Indonesia saat ini terdapat lebih dari 120 juta perempuan, dan dari jumlah itu ada yang memang butuh destinasi agar nyaman berekspresi dan memiliki privasi. Dikatakan pula, rencana pembuatan pantai khusus wanita itu bukanlah diskriminasi atau mengotakkan perempuan, namun lebioh kepada aspek pemasaran dan prospek pasar wisatawan perempuan secara tren dunia memang terus meningkat. Dari aspek pasar, kata dia, perempuan mempunyai kekuatan luar biasa dan memengaruhi keputusan kelompok serta keluarganya dalam berbelanja berbagai hal, mulai membeli makanan, mobil, sampai berwisata. “Ada riset yang menunjukkan bahwa perempuan di seluruh dunia ini memegang kontrol atas belanja hingga 18 triliun dolar AS. Contoh simpelnya, kenyataannya kalau anda suami, kalau mau beli barang pasti selalu minta persetujuan istri,” ucapnya. Mantan anggota DPR RI itu menambahkan, pasar wisatawan perempuan sudah dikerjakan serius di banyak Negara dan model promosi pariwisata terbukti berubah menjadi sangat spesifik. “Thailand misalnya, memiliki skema khusus ‘Women’s Journey’. Pada Agustus, di sana ditetapkan sebagai bulan untuk wisatawan perempuan. ‘Club beach’ khusus perempuan juga laris di negara lain, kebetulan di Indonesia setahu saya belum ada,” katanya. Terkait lokasi, Pulau Pandanan memiliki savana atau hamparan rumput luas yang juga ditumbuhi pepohonan, bahkan berhadapan langsung dengan Selat Bali. (nt/udi)

Iklan Kehilangan Hilang STNK Sepeda Motor Nopol M 4367 NK. a/n Busiri. d/a Dusun Darmah Desa Dharma Camplong Sampang. Hilang STNK Sepeda Motor Nopol M 5061 PI. a/n Imam Hidayat. d/a Dusun Kaseran Desa Pengongsean Torjun Sampang.

Direktur: Silvia Balhmar. Pemimpin Perusahaan: M. Mashudi. Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Totok Hartana. Wapemred: Noor Ipansyah Iskandar. Dewan Redaksi: AR Balhmar, Yahya A Waber, Tjipto Chandra, Marcella, Hadi Ismanto, M. Nabil. Redaktur: Budi Arie Satriyo, Bambang Andrias, Indra Nanang. Wartawan Senior: Rofiq Kurdi Ismail, Aziz Tri. Reporter: Dian Kurniawan, Suluh DP, Andre Septia Hadi, Hasan Nur Rahmad. Fotografer: Soemadji. Pracetak/Artistik/Tata Letak: Luthfi, firman. Desain Grafis: Khalid “Klied”. Sekretaris Redaksi: Muh. Faizin. Bidang Online: Wahyu Saputro. Eksekutif Marketing: Fahad Balhmar, Khalid H. Perwakilan Daerah: Jakarta: Priyoko Sarjito (Kep. Biro), Marcella, Ferdy Yunisaf. Mojokerto: Prayogi. Sidoarjo: Yahdar Balhmar, Imam Muchlis. Gresik: Sugeng (Kepala), Asepta Lamongan: Komari Pasuruan: H Umar Wirohadi (kabiro), Abdul Kadir Jaelani. Madura: Agus Suroso (Sumenep), Abdurrahman (Pamekasan), Syaiful (Sampang). Malang: Aji, Kholil, Agus Susanto, Koordinator Sirkulasi/Pemasaran: M. Mashudi. Alamat Redaksi: Jl Tunjungan No 86 Surabaya. Telp. +6231 5318686, 5323414. Fax:+6231 5323415 Redaksi: 081334312300 | Iklan/Langganan: 081216327858 | No Pengaduan: 031 70975270. Email: red_beritametro@yahoo.co.id. Tarif Iklan: Display(fc) Rp. 35.000/MMK (BW) Rp. 25.000/ MMK. Sosial Rp. 10.000/MMK, Baris Rp. 15.000 (Minimal 2 Baris).

DALAM MENJALANKAN TUGAS PELIPUTAN, WARTAWAN BERITA METRO DIBEKALI TANDA PENGENAL, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER.


GRESIK 11

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN,23 JANUARI 2017

Dewan Segera Bentuk Pansus LHP BPK GRESIK(BM)-Kalangan DPRD Kabupaten Gresik membentuk Panitia Khusus (Pansus) untuk menindaklanjuti Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang menemukan adanya volume kerjaan yang belum diselesaikan oleh rekanan. Salah satunya proyek di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Pemerintah Kabupaten Gresik. “Normatifnya pimpinan ingin menindalanjuti instruksi BPK. Perkara hasilnya, kita lihat nanti bagaimana kin-

FOTO BM/MOCH SUGENG

JUMPA PERS: Pimpinan dewan saat penggelar jumpa pers dengan wartawan terkait tindaklanjut LHP BPK..

erja Pansus,” ujar Nur Qolib, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gresik pekan lalu. Lebih lanjut dikatakan, sesuai tata tertib (tatib) dibatasi waktu 21 hari untuk meminta pandangan eksekutif. Jadi Dewan harus bekerja cepat membentuk pansus. “Jika hasilnya mengarah ke tindakan pidana, maka bukan kewenangan dewan dan kami akan menyerahkan ke kepolisian. Kewenangan dewan hanya soal administratif, kami hanya menilai, kalau ada kekurangan tolong kembalikan,” imbuh Solahudin,

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gresik. Panitia khusus tersebut mempunyai masa kerja dua pekan untuk dapat memberikan rekomendasi kepada eksekutif. “Ada banyak pembangunan infrastruktur yang perlu dilakukan penelitihan sehingga, dalam audit lanjutan BPK kelak tidak sampai menimbulkan masalah baru,” ujar Anggota Pansus DPRD Gresik Mujid Ridwan. Dikatakan, pihaknya berencana untuk melakukan rapat audiensi dengan SKPD terkait. (sgg/yog/dra)

Sagiman Jabat Kepala Lapas IIB Gresik

GRESIK (BM)-Jabatan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Gresik resmi diganti. Sebelumnya diemban Kusnan kini digantikan Sagiman dari Lapas Kelas IIB Temanggung, Jawa Tengah. Sedangkan Kusnan pindah tugas sebagai Kepala Bidang Pembinaan Lapas kelas I Medan. Serah terima jabatan (sertijab) serta pisah sambut kedua pejabat ini dilalukan di Balai Pertemuan Kantor Lapas Lelas II Gresik, jalan Raya Banjarsari Gresik, pekan lalu. Acara pisah sambut, dihadiri oleh Wakil Bupati Gresik, Moh. Qosim; Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI Wilayah Jawa Timur, Budi Sulaksana; Kepala Divisi Pemasyarakatan, Harun; serta unsur Forkopimda dan jajaran di Lapas Gresik. Kusnan mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan, demi menyukseskan programprogram dan meningkatkan layanan Lapas Gresik selama

FOTO BM/MOCH. SUGENG

SERTIJAB: Pelaksanaan sertijab Kepala Lapas II B Gresik berlangsung di Balai Pertemuan Kantor Lapas di jalan Raya Banjarsari Gresik.

dipimpinnya. “Saya mengucapkan terima kasih yang setinggitingginya kepada semua pihak khususnya Pemkab Gresik yang telah memberikan dorongan dan dukungan. Terutama dalam meningkatkan kegiatan kerohanian dengan dibangunnya pondok pesantren At Taubah di dalam Lapas oleh Pemkab Gresik. Ditargetkan tahfidzul quran

minimal hafal 10 juz bagi penghuni lapas,” ungkap Kusnan yang telah menjabat empat tahun sebagai Ka Lapas Gresik ini. Sementara itu, Wakil Bupati Gresik, Moh. Qosim pada kesempatan tersebut menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mantan Kepala Lapas Kelas IIB Gresik Kusnan atas pengabdiannya selama ini.

“Kami mewakili pemerintah kaupaten Gresik mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan loyalitas yang telah diberikan, baik dalam bentuk tenaga, pikiran maupun waktu yang sangat besar manfaatnya khususnya kepada warga binaan. Kami berharap hubungan kekeluargaan yangterjalin selama ini dapat terus terbina dan terpelihara,” kata Wabup

Qosim dalam sambutannya. Dan kepada Sagiman, Wabup Qosim mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di daerah ini. “Selamat datang di Gresik, hendaknya berbagai prestasi dan keberhasilan yang dicapai selama menjabat sebagai Ka Lapas di Temanggung, Jawa Tengah, dapat ditularkan di Gresik,” ujar Wabup Qosim. Wabup Qosim juga menginginkan agar pembinaan warga Lapas melalui kegiatan keagamaan di Pondok Pesantren At Taubah tersebut dapat diteruskan dan dikembangkan. Menurut Wabup, untuk mengisi kegiatan keagamaan di Lapas kelas IIB Gresik, Pemkab Gresik bekerjasama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cabang Gresik dan Badan Amil Zakat Nasional (Bazmaz) Kabupaten Gresik. Selain mengucapkan selamat, diakhir acara Wabup Qosim juga berkesempatan menyerahkan cenderamata kepada mantan Ka Lapas Gresik Kusnan dan diikuti para undangan yang hadir. (sgg/yog/dra)

KILAS

Dua ATM di Bawean Rusak Dilempar Batu

GRESIK (BM)-Pelaku kejahatan dengan merusak tempat Anjungan Tunai Mandiri (ATM terjadi di pulai Bawean. Sebanyak dua tempat ATM BRI di pulau Bawean dirusak pelaku.Kini pelaku pengrusakan berhasil diamankan dan bernama Khairul (25) pemuda asal Dusun Menara, Desa Gunungteguh, Kecamatan Sangkapura. Diduga, pemuda yang baru pulang dari merantau di Negeri Jiran Malaysia itu mengalami stres. Sebanyak dua tempat ATM yang rusak akibat dilepari batu adalah ATM BRI di Kantor Unit Kotakusuma dan ATM Bank BRI di Alun-Alun Sangkapura. Beberapa bagian kaca pecah. Sebelumnya pemuda ini juga melakukan aksi yang sama dengan melempar batu memecahkan kaca pintu penjagaan masuk Pelabuhan Bawean. Aksi pemuda ini dilakukan pekan lalu. Adanya laporan perusakan, kemudian anggota Polsek Sangkapura mendatangi TKP, namun pelaku telah pulang dengan naik sepeda motor. Joko Indaryanto, Kepala Bank BRI Unit Kotakusuma membenarkan adanya aksi perusakan di dua tempat mesin ATM. Karena kondisi pelaku diduga kurang sehat akalnya, Bank BRI setelah didatangi pihak keluarga bersedia menyelesaikan secara kekeluargaan. Adapun penyelesaiannya, menurut Joko, pihak keluarga akan mengganti kaca yang dipecah oleh pelaku. Sementara aksi perusakan kaca di pintu masuk Pelabuhan, menurut Muhammad Yasin, petugas Syahbandar Bawean menyatakan tidak akan menuntut secara hukum sehubungan kondisi pelaku kurang sehat pikirannya. Kepada keluarga meminta agar pelaku segera diamankan, khawatir mengancam keselamatan orang lain.(sgg/yog/dra)

FOTO BM/IST

PERUSAKAN: Kaca tempat ATM pecah setelah dilempari kaca oleh seorang pelaku yang juga pemuda dari Desa Gunungteguh Kecamatan Sangkapura Bawean.

LAMONGAN

berita metro

www.beritametro.co.id

Kawasan Tanaman Jagung Modern Jadi Perhatian Tim EPPD LAMONGAN(BM)-Program Kawasan Jagung Modern di wilayah Kecamatan Solukuro Kabupaten Lamongan mendapat perhatian Ketua Tim Nasional Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (EPPD) dari Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia Endang Catur. Menurut Endang, program itu sangat bagus, karena bagian dari upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun dia mempertanyakan ketersediaan pasar untuk menampung melimpahnya produksi jagung petani nanti. Karena menurut dia, jika tidak tersedia pasar untuk menjuual jagung, upaya meningkatkan kesejahteraan petani melalui Program Kawasan Jagung Modern tentu akan sulit dicapai. “Saya memberi apresiasi atas inovasi Program Kawasan Jagung Modern ini di Lamongan. Namun bagaimana dengan pasarnya nanti ketika jagung

LAMONGAN(BM)-Jajaran Kepolisian Lamongan terus melakukan upaya untuk memberantas peredaran pil Koplo jenis carnopen utamanya di wilayah Kecamatan Brondong dan Paciran. Hasilnya, petugas berhasil meringkus SP warga Brondong Kecamatan Brondong. “SP terpaksa diamankan petugas, karena diduga mengedarkan Carnopen di kalangan nelayan pantura” kata Kasubag Humas Polres Lamongan, AKP Suwarta. Menurut Suwarta, penangkapan SP berawal dari informasi masyarakat yang resah adanya peredaran carnopen. “Masyarakat mengaku kawatir PERWAKILAN

FOTO: BM/KOMARI

TINJAU : Kawasan tanaman jagung modern di wilayah Solokuro Kabupaten Lamongan menjadi perhatian dari Tim nasional EPPD

sudah melimpah, “ ujar Endang Catur saat diterima Bupati Fadeli di Guest House Pemkab Lamongan Menanggapi hal tersebut Bupati Fadeli mengungkapkan saat ini sudah dilakukan pem-

bangunan pabrik pakan ternak yang akan menerima jagung petani Lamongan. Pabrik ini direncanakan memiliki kapasitas dua ribu ton per hari yang akan selesai dibangun pada Mei 2017. Selain itu, dia menye-

butkan Kementerian Desa juga sudah menjanjikan memberikan bantuan tempat untuk menyimpan jagung dalam jangka waktu yang lama. “Juga terdapat perusahaan yang sudah berkomunikasi dengan kami untuk

Polisi Ringkus Pengedar Carnopen

FOTO: BM/KOMARI

DITANGKAP: SP saat digiring ke kantor polisi untuk menjalani proses hukum

anak-anak atau generasi muda akan terpengruh carnopen. Karena dampaknya dapat merusak massa depanya mengingat dampaknya dapat menyebabkan kemalasan atau ogah-ohagan” terangnya. Setelah mendapat informasi tersebut, petugas langsung melakukan penyelidikan, termasuk menyaruh dan berada di tempat-tempat umum untuk menindak lanjuti informasi tersebut” ungkap Suwarta. Akhirnya petugas berhasil mendapat infomarsi yang akurat dan melakukan pemantau terhadap gerakgerik SP dan melakukan penangkapan. “Setelah digeledah, dari

menampung jagung yang ada di Lamongan, “ jelas dia. Terkait EPPD, Endang mengungkapkan kedatangannya ke Lamongan untuk melakukan verifikasi lapangan, mencari data tambahan, peninjauan secara langsung melihat secara nyata good governance dan inovasi daerah. “Ini karena Kabupaten Lamongan masuk dalam nominasi penerima penghargaan Tanda Kehormatan Parasamya Purnakarya Nugraha Tahun 2015,“ungkap Endang Catur. Ditambahkannya, tahun 2013 Pemkab Lamongan telah mendapatkan peringkat kedua, sedangkan pada tahun 2014 mendapatkan peringkat 7. “Sebelumnya verifikasi lapangan dilakukan di Rumah Sakit, Sekolah dan TPA, tahun ini Tim verifikasi akan berfokus pada inovasi daerah yang menjadi icon dan berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat” ungkap Endang menjelaskan. (kom/dra)

tangan SP, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa pil koplo jenis carnopen sebanyak 202 butir dan uang sebanyak Rp 179 ribu yang diduga merupakan hasil penjualan carnopen” tegas Suwarta. Usai ditangkap, SP kemudian digelandang ke kantor polisi untuk menjali proses hukum. Kini petugas berharap pada masyarakat terus membantu petugas untuk memberantas peradaran pil koplo. Bagi yang melihat atau mendengar adanya peredaran barang haram tersebut segera melaporkan ke polisi sehingga petugas dapat langsung melakukan penyelidikan.(kom/dra)

KILAS

Kreatif, Pohon Pisang Jadi Kerupuk LAMONGAN(BM)- Di Desa Konang Kecamatan Glagah Kabupaten Lamongan, sejumlah ibu-ibu PKK memfaatkan pohon pisang sebagai bahan baku pembuatan kerupuk. Kemudian dikemas rapi dan dijual di desa-desa lain. Karya inovasi ini dilhami banyaknya tanaman pohon pisang di Desa Konang yang terbuang begitu saja setelah biji pisangnya dipanen. “Biasanya pohon pisang dibuang begitu saja sehabis dipanen, karena saat itu dianggap tidak berguna” kata Ketua Kelompok PKK Desa Konang, Qomariyah. Kemudian, lanjut Qomariah, warga berusaha memanfaat pohon pisang tersebut menjadi olahan makanan yang bernilai ekonomis. “Sejumlah mahasiswa Unisla Lamongan yang sedang Kuliah Kerja Nyata (KKN) mengusulkan agar pohon pisang dijadikan bahan baku kerupuk” urainya. Akhirnya ibu-ibu anggota PKK Desa Konang yang didampingi sejumlah mahasiswa Unisla melakukan percobaan, Hasilnya sangat memuaskan. Selain renyah, rasanya gurih. “Kemudian dikembangkan menjadi usaha yang dikelolah ibu-ibu PKK dan di pasarkan ke sejumlah pasar dan warungwarung di desa-desa tetangga” ungkap Qomariyah. Proses pembuatan kerupuk batang pisang karya warga Konang sendiri sangat sederhana. Setelah batang pohon pisang dibelah menjadi dua bagian, kemudian diambil hatinya. Lalu diperas hingga airnya habis. Setelah itu dicampur dengan bahan lainnya seperti terigu, tapioka bawang putih, penyedap rasa serta garam. Setelah adonan dianggap sudah campur rata, kemudian dilakukan pengukusan . “Selanjutnya diiris-iris. Setelah itu tinggal dikeringkan dan siap digoreng” terang Qomariqah. Saat ini pemasaran kerupuk hati pisang tersebut sudah dipasarkan di wilayah Kecamatan Glagah. Kedepan akan dipasarkan ke wilayah kecamatan lain, termasuk akan dipasarkan sejumlah tempat wisata yang berada di Lamongan. (kom/dra)

FOTO BM/KOMARI

MANFAAT :Para ibu-ibu PKK sedang melakukan proses pengemasan kerupuk dari pohon pisang

BIRO GRESIK: M Sugeng (Kepala), Asepta Y Permana, Gilang Budi Raharja Sirkulasi & Iklan: Imam Taufik.


www.beritametro.co.id

SENIN, 23 JANUARI 2017

DELTA SINGKAT

Buron 3 Tahun¸ Tersangka Penganiayaan Diringkus

FOTO: BM/MUCHLIS

MAKIN PARAH: Banjir yang terjadi di sejumlah desa di Kecamatan Jabon makin memprihatinkan. Genangan air makin meluas dengan ketinggian yang juga bertambah.

Banjir di Jabon Meluas Genangi Enam Desa dengan Ketinggian Air Hampir 1 Meter

SIDOARJO (BM) – Banjir yang terjadi di sejumlah desa di Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo makin meluas. Saat ini, genangan air sudah merendam setidaknya enam desa dengan ketinggian berkisar 60 hingga 90 centimeter. Selain hampir setiap hari dihuyur hujan dengan intensitas cukup deras, banjir yang terjadi juga diperparah oleh air laut yang kebetulan sedang pasang. Akibatnya, air dari sungai tidak bisa mengalir ke laut dan kembali menggenangi daratan. Bupati Sidoarjo, H Saiful Ilah saat mengunjungi lokasi banjir di Kecamatan Jabon mengatakan, persoalan banjir harus dipikirkan dan ditangani bersama. Menurut dia, pemerintah bersama dengan seluruh

masyarakat harus mencari solusi terkait pemasalahan banjir. “Posko banjir di masingmasing desa sudah disiagakan BPBD untuk menanggulangi kondisi darurat, bantuan kesehatan sudah diberikan melalui puskesmas.Terkait bantuan logistik, sembako dan air bersih juga sudah didistribusikan ke warga,” ungkapnya. Ditambahkan Saiful, penanganan banjir di pemukiman warga akan dilakukan oleh tim khusus yang terdiri dari Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR), BPBD dan SKPD terkait lainnya untuk pemasangan pompa air. “Dengan pompa air yang disiapkan nantinya akan menyedot air dan selanjutnya dibuang ke Kali Porong. Selain itu, pintu air

yang berada di sekitar lima desa yang terendam banjir akan ditutup,” jelas Bupati. Sebelumnya BPBD Sidoarjo telah menetapkan status tanggap darurat untuk wilayah Kecamatan Jabon. Status itu diberlakukan lantaran sudah lebih dari sepekan air masih merendam enam desa di wilayah perbatasan Sidoarjo dan Pasuruan itu. Kenaikan status itu ditetapkan setelah BPBD Sidoarjo rapat dengan dinas kesehatan dan PUPR. ”Awalnya, seluruh wilayah di Sidoarjo siaga bencana. Sekarang khusus untuk Jabon statusnya tanggap darurat,” jelas Kepala BPBD Sidoarjo, Dwijo Prawito Saat ini, lanjut Dwijo, BPBD telah menyalurkan sejumlah

logistik. Di antaranya, obatobatan, makanan, kantong pasir atau sand bag untuk membendung air, serta mantel. Juga ketersediaan air bersih. Dinkes bertugas menyediakan obat serta dokter. Warga yang sakit akan mendapatkan penanganan di Puskesmas Jabon. “Kebutuhan lain yang harus disiapkan adalah tempat evakuasi bagi warga. Hal itu diperlukan sebagai antisipasi adanya banjir susulan. Sebab, Januari hingga Februari merupakan puncak musim hujan,”pungkasnya. Sementara itu, Kepala Desa Kupang Suryadi menjelaskan, banjir kali ini jauh lebih parah dibanding tahun-tahun sebelumnya.Ada enam desa yang terendam akibat banjir ini.

“Desa kupang termasuk yang paling parah selain desa Tambak Kalisogo, Semambung dan Kedungpandan,” ungkapnya. Sementara itu, hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Sidoarjo Kota, Minggu (22/1) sore, menyebabkan beberapa ruas jalan terendam. Sebuah pohon di lingkar barat Sidoarjo juga tumbang hingga menutup separo lebih badan jalan. PAntauan di lapangan, genangan air akibat hujan deras itu di antaranya terjadi di depan Perumahan Pondok Mutiara Sidoarjo hingga depan Lippo Plaza. Ketinggian genanga air di tempat itu sampai separo ban mobil hingga sempat menyebabkan terjadinya kemacetan. (cls/udi)

SIDOARJO (BM) –Setelah tiga tahun buron, Ariyanto (31), warga Dusun Trosobo, Desa Keboguyang, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo akhirnya Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Sektor (Polsek) Jabon. Bapak dua anak itu ditangkap di rumahnya. Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Jabon, AKP Subadri menjelaskan, penangkapan dilakukan setelah anggotanya melakukan pengejaran ke beberapa kota yang diduga menjadi tempat persemubunyiannya. “Tersangka kami tangkap di rumahnya. Saat itu¸ tersangka menghadiri pernikahan adiknya. Sebelumnya, anggota melakukan pengejaran ke Blitar dan Pasuruan,” jelasnya, Minggu (22/1). Tersangka Ariyanto berurusan dengan polisi lantaran melukai M. Nuril (24), warga Dusun Trompoasri Kulon, Desa Trompoasri, Jabon pada 22 Juli 2014 lalu hingga dua jari tangan kiri korban nyaris putus. Saat itu, korban yang akan pulang dari tempat kerjanya di kawasan Pondok Candra mendapatkan pesan singkat melalui SMS dari tersangka. Isinya, tersangka minta dijemput di Perempatan Prasung, Kecamatan Buduran. Ia bermaksud menumpang pulang karena motor tersangka mogok. Kemudian mereka berdua berboncengan, melintasi Jalan Raya Desa Gempolsari, Kecamatan Tanggulangin. Sesampai di areal persawahan Dusun Trosobo Desa Keboguyang, tiba-tiba leher korban dikalungi parang. Korban yang kaget berusaha menahan dan menyingkirkan parang itu hingga dua jari tangan kirinya terluka. “Keduanya sempat terjatuh dari motor dan berkelahi. Namun korban terlebih dahulu berhasil merampas parang dari tangan tersangka dan membuangnya,” tambah AKP Subadri. Pada petugas yang menginterogasinya, tersangka melakukan hal itu karena dendam. Sebab, ia pernah dikeroyok korban bersama temannya di persawahan Desa Kedungcangkring. Atas kesalahannya itu tersangka dijerat dengan pasal 351 KUHP. (cls/udi)

Direktur CV LJ Dituntut 7 Tahun Penjara

SIDOARJO (BM) - Direktur CV Langgeng Jaya (LJ), Tjio Julius, selaku rekanan pemenang pengadaan pipa 10 ribu sambungan rumah tahun anggaran 2015 PDAM Delta Tirta dituntut 7 tahun penjara pada sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Tipikor. Selain itu, terdakwa juga dikenai denda Rp 200 juta subsider 5 bulan dan uang penganti sebesar Rp 1,4 miliar subsider 3,5 tahun penjara. Wido Utomo SH, JPU Kejari Sidoarjo mengatakan, terdakwa Tjio Julius terbukti secara sah dan meyakinkan telah melanggar Pasal 2 ayat 1 jo Pasal 18 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999, sebagaimana telah diubah dengan UU nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, Jo Pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP dalam dakwaan primer. Menurutnya, tuntutan itu hanya

selisih 1 tahun kurungan penjara dengan terdakwa Sugeng Mujiadi, mantan Dirut PDAM Sidoarjo. Sugeng sendiri dituntut 8 tahun penjara dengan denda Rp 200 juta, subsider 6 bulan dan meengembalikan uang penganti (kerugian negara) senilai Rp. 1,4 miliar, subsider 4 tahun kurungan penjara. “Selisih tuntutan itu sudah sesuai pertimbangan JPU. Sebab, pihaknya sudah menimbang perbuatan yang meringankan dan memberatkan terdakwa, Terdakwa Tjio Julius lebih kooperatif daripada terdakwa Sugeng,” ucapnya. Tim penasehat hukum terdakwa, Budi Herlambang SH menyatakan, akan melakukan pledoi pada sidang pekan depan yang digelar di Tipikor Jatim dengan ketua majelis Matius Samiaji SH. “Minggu depan kami lakukan pledoi,atas tuntutan yang diberikan pada klien kami,” katanya. (cls/udi)

FOTO: BM/MUCHLIS

DIGELANDANG: Tersangka pelaku penganiayaan digelandang menuju Mapolsek Jabon, sesaat sesudahnya dilakuka penangkapan.

Menggelapkan Uang Perusahaan, Sales Ditangkap

FOTO: BM/MUCHLIS

DIKAWAL: Terdakwa Tjio Julius dikawal ketat usai mengikuti sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Tipikor, Juanda, Sidoarjo.

Rokok Tanpa Cukai Senilai Rp 3,3 Miliar Dimusnahkan

SIDOARJO (BM) – Sebanyak 5,6 juta batang rokok ilegal senilai Rp 3,3 miliar dimusnahkan Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Sidoarjo bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kanwil Jawa Timur I. Pemusnahan yang dilakukan di kantor Bea Cukai Kanwil Jatim I di Jalan Raya Juanda Surabaya di Sidoarjo, merupakan hasil penindakan selama tahun 2016. “Hari ini kami bea dan cukai dan polisi melakukan pemusnahan rokok ilegal yang tak dilengkapi dengan pita cukai,” kata Direktur Jenderal Bea dan Cukai, Heru Pambudi yang didampingi Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin, kepada wartawan usai pemusnahan, Jumat (20/1). Selain tidak menggunakan pita cukai, rokok ilegal ini juga menggunakan pita cukai bekas. “Rokok ini tidak dikemas dengan pengemasan penjualan eceran,” imbuhnya. Heru Pambudi mengatakan, pihaknya membongkar sindikat penjualan pita cukai palsu yang makin

lakukan untuk memberantas peredaran rokok ilegal dan pita cukai palsu yang ada di Jawa Timur. Dan kami telah berhasil mengangkat dua tersangka tentang kasus cukai palsu,” terangnya. Sepanjang tahun 2016, jelas Heru Pambudi, pelanggaran cukai mengalami peningkatan sebanyak 64 persen. Ada sekitar 342 kasus yang berhasil diungkap selama 2016 dan 208 kasus di tahun 2015. Sementara Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin mengungkapkan, pihaknya akan terus memantau dan menindak perusahaan yang sudah menyimpang dari ketentuan hukum. Diduga ada beberapa tempat yang menjadi tempat produksi terbesar di Jawa Timur. Seperti Malang, Surabaya FOTO: BM/IST DIMUSNAHKAN: Petugas beacukai memusnahkan 5,6 juta batang rokok ilegal senilai Rp dan Sidoarjo. “Kami siap akan mendukung terus 3,3 miliar. Pemusnahan dilakukan dengan cara dibakar di kantor Bea Cukai Kanwil Jatim I di Jalan Raya Juanda Surabaya di Sidoarjo, upaya penindakan akan terus kami marak di Jawa Timur. Di antaranya, palsu, satu rim pita cukai, dua tersangka lakukan untuk memberantas peredaran Bojonegoro, Malang, Nganjuk dan berinisial P (40) asal Nganjuk dan J (63) rokok ilegal dan pita cukai palsu. JanSidoarjo. Dari penindakan ini, dite- asal Ngawi. gan sampai pelaku tertangkap di luar “Penindakan ini akan terus kami daerah,” jelas Kapolda Jatim. (det/udi) mukan mobil pengangkut pita cukai

SIDOARJO (BM) - Lily Trisapto Rini (35), asal Jl.Garuda, Desa Wedoro, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo ditangkap petugas Polsek Porong. Pasalnya, dia dilaporkan menggelapkan uang setoran senilai Rp.45,177 juta,hasil orderan celana dalam di tempatnya bekerja. Saat ini dia meringkuk di sel tahanan polsek setempat untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Terbongkarnya kasus penggelapan pada 10 Januari 2017, setelah Fonny Tjandra Kusuma (korban) menjual barang under weart (celana dalam), dari gudang yang berada di Jalan Raya Kelurahan Gedang, Kecamatan Porong. Kemudian dikirimkan melalui jasa pengiriman (ekspedisi) di Surabaya ke toko pakaian ‘Bandung Mode’,di daerah Lodoyo, Blitar serta Toko Boom yang berada di Malang, dan Toko Makmur Jaya di kawasan Ploso Timur,Surabaya. Dikarenakan pembayaran belum ditransfer, korban karyawan yang lain untuk melakukan pengecekkan ke toko. Betapa kagetnya mereka ketika mengetahui bahwa uang senilai Rp.45,177 juta dari tiga toko itu sudah ditransfer ke nomor rekening atas nama Lily Trisapto Rini. Selanjutnya, kasus itu dilaporkan ke Polsek Porong. Tersangka dijerat pasal 374 KUHP,tentang penggelapan. Sedangkan tiga bendel nota penjualan dari tangan tersangka diamankan sebagai barang bukti. (cls/udi)

FOTO: BM/MUCHLIS

DIAMANKAN: Pelaku penggelapan uang perusahaan diamankan petugas Polsek Porong.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.