BUKU IDENTITAS HIMATEKK MARI BERAKSI 2015/2016

Page 1



Kata Pengantar Bismillahirrahmanirrahim Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Puji syukur selalu kami panjatkan kepada Allah SWT, yang telah menghadirkan seluruh bentuk kehidupan di dunia ini, yang telah memberikan kesempatan untuk setiap mahklukNya agar dapat mencicipi nikmatNya yang telah diberikan. Sholawat serta salam juga senantiasa kami ucapkan kepada Nabi Muhammad SAW yang telah membimbing kami dalam menghadapi seluruh bentuk kehidupan di dunia yang telah dihadirkan oleh Allah SWT hingga kini kita telah masuk dalam peradaban yang menjunjung tinggi kebaikan. Semoga, apapun yang kita lakukan semoga masih di Ridhoi oleh Allah SWT dan tetap tidak melupakan ajaran-ajaran yang telah diberikan oleh Nabi Muhammad SAW. Amin. Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia atau yang akrab disapa sebagai HIMATEKK adalah organisasi yang menjadi kebanggaan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS, serta menjadi organisasi yang mengembangkan mahasiswa Teknik Kimia menjadi mahasiswa yang siap menghadapi tantangan di kehidupan kampus dan dunia kerja. Di dalam memenuhi kebutuhan mahasiswa, HIMATEKK FTI-ITS sebagai organisasi yang dinamis mempunyai visi yang sangat kuat yaitu menjadikan HIMATEKK FTI-ITS sebagai organisasi kemahasiswaan yang profesional, berpondasi kuat, bermanfaat, dan dibanggakan oleh civitas akademika Teknik Kimia ITS. Dalam kehidupan dunia kemahasiswaan, HIMATEKK FTI-ITS bergerak secara dinamis dalam menghadapi permasalahan-permasalahan yang terjadi didalam ITS maupun Indonesia dan HIMATEKK pun senantiasa berbenah untuk dapat pula menjawab tantangan global. HIMATEKK yang telah mengalami Transformasi pada periode 2008 kini telah berkembang menjadi organisasi yang profesional dan sedang berjuang untuk melangkah kedalam globalisasi untuk berkiprah di kancah internasional. Tak terasa, kini estafet kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS kini memasuki periode yang ke_29. Pada kesempatan di periode ini, kami akan membawa HIMATEKK dengan semangat tinggi untuk meraih visi. Pada kepengurusan kali ini kami memiliki tagline HIMATEKK Mari Beraksi “Mari Bergerak dan Menginspirasi�, Dengan semangat untuk bergerak dan menginspirasi, HIMATEKK akan mampu membangun keluarga mahasiswa teknik kimia yang senantiasa bergerak dinamis secara professional dan mampu menginspirasi melalui berbagai prestasi dan kontribusi. Melalui semangat tersebut HIMATEKK FTI-ITS akan berusaha semaksimal mungkin menjalankan fungsi dan peran ormawa didalam lingkup jurusan Teknik Kimia FTI-ITS dengan 8 departemen yaitu Student Resources Development Department), Student Talent Development Department (STALDEV), Research and Technology (RnT), Education and Student Prosperity (ESP), Entrepreneurship Development Department (ENDEV), Competency Development Department (COMDEV), Public Relation and Communication (PRC), Social Development (SOSDEV) dan 1 Divisi Event Management Division (EMISION) serta menggandeng 3 UNIT yaitu Kajian Islam Nurul Ilmi (KINI), Emissivity (Lembaga Jurnalistik Teknik Kimia) dan Persekutuan Doa Kristen Katholik (PDKK).

i


HIMATEKK FTI-ITS berharap menjadi organisasi yang dapat membentuk mahasiswanya menjadi kader-kader yang tangguh dan membanggakan Almamater dan Bangsa, karena pada akhirnya kami sebagai pengurus pada periode ini akan digantikan oleh periode selanjutnya. Melalui HIMATEKK FTI-ITS inilah kami ditempa, melalui HIMATEKK FTI-ITS inilah kami mengembangkan diri menjadi pribadi yang lebih baik, melalui HIMATEKK FTI-ITS inilah kami memiliki keluarga, elalui HIMATEKK FTI-ITS inilah tangis dan tawa hadir,dan melalui HIMATEKK FTI-ITS inil juaah kami menjadi mahasiswa Teknik Kimia yang sesungguhnya.

Dengan orange di dada kami Dengan biru di pundak kami Mengabdikan dirimu untuk bangsa Almamaterku jaya tuk selamanya Teknik Kimia jaya tuk selamanya Teknik Kimia satukan suara Teknik Kimia, kita melangkah bersama untuk selalu juara Satukan tekadmu tuk raih prestasimu, tuk jadi nomor Satu. Orange kan langit biru, tunjukan pada dunia kita lah Teknik Kimia! Akhir kata, kami ucapkan salam yang mempersatukan mahasiswa Teknik Kimia, VIVAT TEKKIM ! Orange creme de la creme ! VIVAT ! HIDUP ITS ! HIDUP ITS ! HIDUP ITS !

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

ii


DAFTAR ISI

Kata Pengantar………..……………………………………………………………………………………………………………..i Daftar isi ……..…………………………………………………………………………………………………………………………. iii Visi dan Misi HIMATEKK FTI-ITS ……..……………………………………………………………………………………. 1 Mars Teknik Kimia …..……………………………………………………………………………………………………………..2 Profil Head of HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 ………….……………………………………………………………3 Our Company Tagline ……………………………………………………………………………………………………………4 GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016 ……………………………………………………………………… 5 Petunjuk Pelaksanaan Organisasi HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016 …………………….. 15 Tata Kerja Organisasi HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016 …………………………………………… 18 Pedoman Umum Organisasi Kemahasiswaan KM Teknik Kimia FTI-ITS …………………………25 Pedoman Pelaksanaan Organisasi Kemahasiswaan KM Teknik Kimia FTI-ITS ……………… 31 Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi ……………………………………………….............. 36 Ketentuan dan Keterangan Penggunaan Logo HIMATEKK FTI-ITS ……………………………….. 39 Susunan Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2014/2015 ………………………………………………………………. 47 Database Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2014/2015 …………………………………………………………… 52 Program Kerja dan Agenda HIMATEKK FTI-ITS 2014/2015 ……………………………………………… 79 Lampiran Aturan Administrasi Kesekretariatan dan Keuangan ……………………………………... 139 Lampiran Timeline Program Kerja dan ……………………………………………………………………………….156 Agenda HIMATEKK FTI-ITS 2014/2015

iii


VISI DAN MISI HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER SURABAYA

VISI Menjadikan HIMATEKK FTI-ITS sebagai organisasi kemahasiswaan yang profesional, berpondasi kuat, bermanfaat, dan dibanggakan oleh civitas akademika Teknik Kimia ITS.

MISI 1. Menciptakan iklim kerja yang kondusif demi peningkatan profesionalitas organisasi. 2. Meningkatkan kualitas dan peran mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS melalui program kerja yang terencana dan terpadu. 3. Menjadikan HIMATEKK FTI-ITS organisasi kemahasiswaan yang mendukung potensi mahasiswa di bidang keprofesian, manajerial, ilmiah, minat, dan bakat. 4. Menumbuhkan kebanggaan civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS.

1


Ciptaan: Argatha F, M. Rifai, Fakhruzi Asrial Efransyah, & M. Iqbal Hisbullah

2


3


“HIMATEKK Mari Beraksi akan terus bergerak secara Dinamis dan Professional. Dengan terus bergerak, kita akan mampu berkontribusi dan berprestasi untuk terus menginspirasi dan menjadi Center of Excellent.�

4



GARIS BESAR PROGRAM KERJA HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK KIMIA (HIMATEKK) FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER PERIODE 2015/2016

I.

Pendahuluan Organisasi merupakan sebuah sistem yang terdiri atas sekumpulan individu yang memiliki kesamaan visi, misi, serta tujuan dengan pembagian kerja kelompok dalam rangka mewujudkan tujuan yang telah diciptakan secara sistematis dan struktural. Organisasi kemahasiswaan

merupakan

salah

satu

organisasi

yang

menjadi

wadah

untuk

mengaktualisasikan diri mahasiswa, tempat menggali kemampuan manajerial (softskill), dan pengembangan diri lainnya, sehingga mahasiswa dapat berperan dan berguna baik bagi diri pribadi,

keluarga,

almamater,

masyarakat

bangsa,

dan

negara.

Sebuah

organisasi

kemahasiswaan dituntut untuk selalu bisa memenuhi kebutuhan lingkungannya dengan dinamika yang ada dan berkembang saat itu. Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan lingkungan, organisasi kemahasiswaan juga memberikan kompetensi lebih bagi orang-orang yang menggerakkan roda organisasi tersebut. HIMATEKK FTI-ITS adalah salah satu organisasi kemahasiswaan di ITS yang bergerak di bidang keprofesian di tingkat jurusan Teknik Kimia. HIMATEKK FTI-ITS dibentuk dengan harapan dapat mewadahi segala bentuk aktivitas kemahasiswaan di Teknik Kimia FTI-ITS. Sedangkan arah yang ingin dicapai adalah mengembangkan dan mempersiapkan lulusan jurusan Teknik Kimia FTI-ITS yang berkompetensi unggul dan siap menjawab tantangan global. Hal ini belum bisa diperoleh sepenuhnya melalui bangku kuliah yang dominan dengan pengembangan mahasiswa di bidang hardskill. Hal inilah yang menjadikan HIMATEKK FTI-ITS berusaha keras dalam menumbuh kembangkan atmosfer keprofesian di dalam organisasi maupun di Teknik Kimia FTI-ITS sebagai upaya akselerasi pencapaian prestasi yang membanggakan civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS. Dalam visi HIMATEKK FTI-ITS, terdapat empat poin utama yang perlu dihayati dan dijalankan oleh seluruh anggota HIMATEKK FTI-ITS, yaitu profesional, berpondasi kuat, bermanfaat, dan dibanggakan oleh civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS. Diperlukan suatu pembangunan yang berkelanjutan dari masa ke masa untuk mencapai visi ini. Oleh karena itu, perlu adanya kesatuan tekad dan pergerakan yang masif dan terarah dengan dilandasi ikatan emosional yang kuat baik dari internal maupun eksternal HIMATEKK FTI-ITS. Perlu adanya

5


suatu penguatan internal organisasi yang solid, harmonis, dan bersinergi dengan elemen lain yang saling mendukung dengan terus mengembangkan jejaring eksternal menuju HIMATEKK FTI-ITS yang prestatif dan kontributif. Untuk mengarahkan kinerja HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016, disusunlah Garis Besar Program Kerja sebagai pedoman dasar pelaksanaan program kerja dan pencapaian visi misi HIMATEKK FTI-ITS, dengan acuan yang tertera pada Garis Besar Haluan Kerja yang telah ditetapkan.

II.

Analisa Kondisi Organisasi

2.1. Bidang Internal HIMATEKK FTI-ITS merupakan salah satu organisasi kemahasiswan yang menjadi wadah bagi mahasiswa Teknik Kimia ITS untuk mengembangkan diri dalam bidang organisasi. Organisasi ini menjadi penghubung antara 4 stakeholder di Teknik Kimia ITS yaitu mahasiswa, dosen, alumni dan karyawan. Mengingat pentingnya peran masing-masing stakeholder dalam kehidupan kampus menjadikan HIMATEKK FTI ITS sarana yang tepat untuk menjadi penghubung antar elemen-elemen tersebut. HIMATEKK FTI-ITS memberikan kesempatan bagi mahasiswa yang memiliki keinginan tinggi untuk belajar serta meng-upgrade kompetensi dirinya serta menggali kemampuan manajerial (softskill), tanggung jawab, dan membentuk karakter mahasiswa yang ideal sehingga kelak dikemudian hari kita semua dapat bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Mereka dibekali dengan ilmu dan tanggung jawab untuk melaksanakan program kerja yang telah direncakanan oleh HIMATEKK sendiri. HIMATEKK FTI-ITS kepengurusan 2014/2015 mengusung bingkai “Harmonia�, yaitu harmonis dan terencana. Dalam prakteknya kepengurusan ini merencanakan seluruh kegiatan yang akan dilaksanakan HIMATEKK dengan matang dan tidak mengesampingkan keharmonisan antara pengurus di internal HIMATEKK sendiri maupun dengan pengurus-pengurus sebelumnya. Rencana yang matang dan dilaksanakan oleh pengurus yang harmonis diharapkan mampu memberikan hasil maksimal pada setiap program kerja yang dilaksanakan oleh HIMATEKK FTI-ITS. Dalam bidang administrasi dan kesekertariatan, HIMATEKK telah memberikan kesempatan bagi seluruh pengurusnya untuk mampu mengurus kepentingan administrasinya sendiri dengan adanya tutorial administrasi kesekertarian dan keuangan. Dalam hal keuangan pun sumber dana yang ada telah mencukupi, hal ini dapat ditinjau dari banyaknya program kerja HIMATEKK yang mengalami profit. Mayoritas semua program kerja mendapatkan dana kegiatan dari birokrasi. Semua staff diberi kesempatan untuk menjadi penganggung jawab program kerja departemennya sendiri dibawah bimbingan dan arahan kabinet HIMATEKK in

6


harmonia. Antara DPH dan para staff pun dapat saling membaur dan rasa kekeluargaan sangat dijunjung tingi. Diantara ketercapaian yang baik dalam hal internal, juga didapatkan unsur kelemahan yang dimiliki oleh kepengurusan HIMATEKK in Harmonia dalam internal pengurus antara lain hingga sampai saat ini pengurus HIMATEKK kurang memiliki sense of

belonging pada seluruh program kerja HIMATEKK. Dapat dilihat dari kurangnya partisipasi pengurus dalam program kerja yang dilaksanakan oleh departemen lain dalam HIMATEKK in Harmonia. Permasalahan utama lainnya yaitu mengenai penjadwalan program kerja yang banyak sekali tumpang tindih antara kegiatan yang satu dengan yang lainnya. Apalagi dengan dipersingkatnya minggu kuliah menyebabkan timeline HIMATEKK berantakan dan banyak proker dilaksanakan dalam hari yang sama baik dengan proker internal HIMATEKK sendiri maupun dengan proker organisasi eksternal lainnya. 2.2. Bidang Eksternal Jika dilihat dari segi eksternal, HIMATEKK FTI-ITS saat ini sudah terbilang baik. Terlihat dari ketercapaian HIMATEKK Bisa yang memperoleh delapan penghargaan saat KM ITS

Awards, lalu HIMATEKK in Harmonia yang memperoleh tujuh penghargaan saat FTI Fun Day dan empat penghargaan saat KM ITS Awards. Lalu, hubungan dengan ormawa lain dirasa juga sudah cukup bagus setelah HIMATEKK FTI-ITS menjalankan silaturahmi ke beberapa Himpunan Mahasiswa Jurusan di ITS, baik mengunjungi maupun dikunjungi. HIMATEKK tahun ini juga mampu berkoordinasi dengan BKKMTKI yang sebelumnya sempat renggang koordinasinya. Dimana ketika Musyawarah Nasional pada bulan November 2014, HIMATEKK mampu mengirimkan delegasinya, serta menjadikan Sekretaris Daerah IV BKKMTKI yang juga dari mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. HIMATEKK in Harmonia pada awal 2015 lalu juga mampu mengunjungi Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia ITB yang menandakan bahwa HIMATEKK dapat berekspansi tidak hanya di dalam KM ITS, tetapi juga ke luar KM ITS. Namun, ada beberapa hal juga yang harus diperhatikan, yaitu terkait penyebaran kader-kader HIMATEKK FTI-ITS yang cukup banyak di organisasi-organisasi dalam KM ITS. Ada beberapa dari kader-kader HIMATEKK di luar Teknik Kimia yang kurang baik kinerjanya. Sehingga kedepannya, fungsi kontrol terhadap kader-kader di KM ITS perlu diintensifkan kembali. Agar dimana pun kader-kader HIMATEKK FTI-ITS berada, tetap bisa membawa nama baik HIMATEKK FTI-ITS maupun Teknik Kimia FTI-ITS.

7


III.

Rencana Organigram

Head of HIMATEKK Rofi Arga

Vice Head of HIMATEKK Muhammad Haikal

Finance Head Anovia Dyah R.

General Secretary Rika Dwi Nanda

Vice General Secretary Giska Koesumasari P.

UNIT

Naufal N.R Head of SRD

Bilal C. Section Head of Forming Cadres Wahyuni E. Section Head of Training Fadhila N.F Secretary of Department

Rizki Kurnia M. Head of STALDEV Wenny May Section Head of Developing Club

M. Fattah Head of RnT Dwi N. Vice Head of RNT

M. Ato’illah Section Head of Internal Event

Aprilia A. Secretary of Department

Yurie N. Secretary of Department

Adam N. Head of ESP

Ryanda L. Section Head of Student Prosperity

Aditya A. Section Head of Education Kartika E.P Secretary of Department

M. Iqbal Head of ENDEV

Fahmi R. Head of PRC De

Ilham Dito Section Head of Fund Rising

Septiani A. Section Head of PR

Hamzah F. Section Head of Business Development

Ridlo A. Section Head of Communica -tion

Aulia Faizatun Secretary of Department

Filla M. Secretary of Department

Andi M. Head of COMDEV

Prima S. Section Head of Knowledge

Aprilian A. Section Head of Skill

Ni Made V. Secretary of Department

Yudhiantono A. Head of EMISION

Bayu Tri A. Head of SOSDEV

Edwin F. Section Head of Living Environment

Rr. Siti Khansa D.P Section Head of Social Responsilibility

Dewi W. Secretary of Department

Club

Gambar 1. Struktur Organisasi HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016

Dimas A. Section Head of Concept

Vincent W. Section Head of Strategy

Lettizia K. Section Head of Control

Deninta Nur I. Section Head of Fund

Rizkiyah Fitri I. Secretary of Division

Shauma Hibatul W. Finance of Division


Keterangan: SRD

: Student Resources Development

STALDEV

: Student Talent Development

RnT

: Research and Technology

ESP

: Education and Student Prosperity

ENDEV

: Entrepreneurship Development

COMDEV

: Competency Development

PRC

: Public Relations and Communication

SOSDEV

: Social Development

EMISION

: Event Manaegement Division

Keterangan Garis: Garis Otonom

9


IV. Arahan dan Kebijakan IV.1. Bidang Internal 1. Membantu Head of HIMATEKK dalam menjalankan fungsi kontrol terhadap pengurus dan program kerja HIMATEKK FTI-ITS 2. Melakukan upaya-upaya yang bertujuan untuk keselarasan dan keseimbangan kerja antar dan intra Departemen, maupun HIMATEKK FTI-ITS dengan unit dan KM Teknik Kimia. 3. Membuat, melaksanakan dan mengevaluasi pola pengembangan sumber daya pengurus HIMATEKK FTI-ITS 4. Menyelenggarakan evaluasi kinerja HIMATEKK FTI-ITS. 5. Melakukan upaya-upaya untuk menciptakan kondisi organisasi yang kondusif, harmonis, dan nyaman demi optimalisasi kinerja organisasi. 6. Melakukan upaya-upaya dalam meningkatkan pemahaman dan implementasi dasar organisasi HIMATEKK FTI - ITS kepada pengurus HIMATEKK FTI-ITS IV. 2. Bidang Kesekretariatan dan Administrasi 1. Membuat dan mengevaluasi kebijakan tentang sistem pemeliharaan kantor HIMATEKK FTI-ITS serta melakukan pemeliharaan dan fungsi kontrol terhadap kantor HIMATEKK FTI-ITS. 2. Melakukan upaya-upaya dalam pendataan, perbaikan, pergantian, pengadaan, dan pemeliharaan inventaris HIMATEKK FTI-ITS 3. Bertanggung jawab atas dokumen dan arsip HIMATEKK FTI-ITS. 4. Melakukan sosialisasi dan fungsi kontrol serta memberikan apresiasi kepada pengurus HIMATEKK FTI-ITS terkait administrasi dan kesekretariatan. 5. Melakukan koordinasi kepada Secretary of Department, Secretary of Division, dan

Finance of Division mengenai sistem administrasi dan kesekretariatan HIMATEKK FTI-ITS secara rutin. 6. Berkoordinasi dengan Finance Head terkait SOP administrasi dan keuangan HIMATEKK FTI-ITS 7. Melakukan koordinasi dengan departemen dan divisi terkait pembuatan laporan evaluasi HIMATEKK FTI-ITS. IV. 3. Bidang Keuangan 1. Bertanggung jawab atas pengeluaran dan pemasukan yang berhubungan dengan keuangan HIMATEKK FTI-ITS

10


2. Menyusun, melaksanakan, dan mengevaluasi sistem keuangan HIMATEKK FTI-ITS dengan diketahui oleh Head of HIMATEKK 3. Melakukan koordinasi dengan Secretary of Departement dan Finance of Division untuk mengatur dan mencatat pemasukan serta pengeluaran departemen atau divisi. 4. Melakukan koordinasi dengan General Secretary dalam menyusun SOP administrasi dan keuangan HIMATEKK FTI-ITS. 5. Mengkoordinasikan upaya meningkatkan pemasukan kas HIMATEKK FTI-ITS

dengan bidang Kewirausahaan. 6. Melakukan pelaporan keuangan HIMATEKK FTI-ITS setiap 1 bulan sekali untuk transparasi keuangan kepada Head of HIMATEKK. IV.4. Bidang Pola Kaderisasi 1. Melakukan evaluasi, sosialisasi dan implementasi PPSDM Teknik Kimia FTI-ITS yang berdasarkan

pada

HDPSDM

Mubes

IV

serta

perkembangan

dinamika

kemahasiswaan. 2. Mempersiapkan, melakukan pemetaan, dan mengarahkan kader-kader HIMATEKK FTI-ITS serta melakukan fungsi kontrol terhadap persebaran kader-kader yang berada di dalam KM ITS. 3. Mendesain dan menyelenggarakan pelatihan berkualitas sebagai pembekalan anggota HIMATEKK FTI-ITS dalam aktualisasi pengembangan kepemimpinan dan manajerial. 4. Mempersiapkan, mendesain dan menyelenggarakan kaderisasi ideal yang kondusif untuk mahasiswa baru Teknik Kimia FTI-ITS dengan pertimbangan analisa kebutuhan stake holder dan wawasan Teknik Kimia. 5. Melakukan sosialisasi dan diskusi mengenai dasar organisasi HIMATEKK FTI-

ITS. IV. 5. Bidang Minat dan Bakat 1. Melakukan upaya-upaya pengadaan inventaris serta perbaikan pada fasilitas penunjang minat dan bakat. 2. Melakukan koordinasi dengan club di Teknik Kimia FTI-ITS secara rutin. 3. Mengontrol dan memfasilitasi club di Teknik Kimia FTI-ITS untuk berkembang dan berprestasi.

11


4. Menyelenggarakan kegiatan penyaluran dan pengembangan budaya minat dan bakat untuk civitas akademika sebagai upaya meraih prestasi bagi Teknik Kimia FTI-ITS di bidang minat dan bakat. 5. Mempersiapkan dan mendelegasikan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam kegiatan minat dan bakat baik dalam lingkup ITS maupun diluar ITS. 6. Menjalin koordinasi dengan LMB ITS terkait kegiatan dalam bidang minat dan bakat secara rutin. IV. 6. Bidang Keilmiahan 1. Meningkatkan atmosfer keilmiahan di lingkungan Teknik Kimia FTI-ITS melalui kegiatan yang berbasis pada pengembangan keilmiahan. 2. Mengonsep, melaksanakan, dan mengevaluasi pola kaderisasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS yang berorientasi pada keilmiahan serta bekerja sama dengan komunitas keilmiahan di Teknik Kimia FTI-ITS. 3. Melakukan pengarsipan terhadap karya ilmiah mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS selama kepengurusan. 4. Melakukan upaya-upaya dalam memfasilitasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS di bidang keilmiahan. 5. Berkoordinasi dengan bidang pengabdian masyarakat dalam merancang dan membuat aplikasi teknologi berbasis Teknik Kimia. IV. 7. Bidang Pendidikan 1. Melakukan advokasi serta pemantauan informal terhadap akademik mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. 2. Melakukan kegiatan yang dapat meningkatkan kemampuan dan wawasan akademik demi menunjang Pendidikan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS 3. Melakukan diskusi dengan birokrasi serta memberikan informasi kepada mahasiswa Teknik

Kimia

FTI-ITS

mengenai

perkembangan

sistem

akademik

dan

kemahasiswaan di Teknik Kimia dan ITS. IV. 8. Bidang Kesejahteraan Mahasiswa 1.

Melakukan upaya-upaya yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam bentuk acara maupun kegiatan diskusi.

2.

Melakukan upaya-upaya untuk menyelesaikan permasalahan finansial mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS

12


3.

Menghimpun database seluruh mahasiswa aktif S1 reguler di Teknik Kimia FTI-ITS sebagai kebutuhan informasi dan dokumentasi.

4.

Menginformasikan, membimbing dan memfasilitasi mahasiswa S1 Teknik Kimia FTIITS dalam proses pengajuan beasiswa.

IV. 9. Bidang Kewirausahaan 1. Merancang dan menyelenggarakan serangkaian kegiatan berbasis kewirausahaan di Teknik Kimia FTI-ITS. 2. Melaksanakan dan mengevaluasi pola kaderisasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam bidang kewirausahaan. 3. Menambah pemasukan HIMATEKK FTI-ITS melalui usaha-usaha profit oriented dan berkoordinasi dengan Finance Head terkait share profit demi menjaga stabilitas keuangan HIMAEKK FTI-ITS. 4. Memberikan

informasi

dan

memfasilitasi

terkait

kegiatan

wirausaha

untuk

mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. IV. 10. Bidang Keprofesian 1. Mengevaluasi, mensosialisasikan, dan mengimplementasikan kurikulum keprofesian untuk mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. 2. Merancang dan menyelenggarakan kegiatan berbasis keprofesian yang ditujukan kepada mahasiswa Teknik Kimia FTI�ITS berdasarkan kurikulum keprofesian yang telah dievaluasi. 3. Meningkatkan wawasan keprofesian untuk mahasiswa di Teknik Kimia FTI-ITS. IV. 11. Bidang Eksternal IV.11.1 Hubungan Luar 1. Menjalin hubungan baik dengan stakeholder di Teknik Kimia FTI-ITS, ormawa di KM ITS, ormawa diluar KM ITS, dan BKKMTKI. 2. Menjalin kerjasama secara efektif dengan instansi-instansi maupun shareholder sebagai penunjang pelaksanaan program kerja HIMATEKK FTI-ITS. 3. Melakukan usaha-usaha maupun menyelenggarakan kegiatan yang bertujuan untuk membangun citra positif HIMATEKK dan Teknik Kimia FTI-ITS. IV.11.2 Komunikasi dan Informasi 1.

Mengoptimalikan fungsi media sosial untuk memberikan informasi serta apresiasi kepada stakeholder Teknik Kimia FTI-ITS dan pengenalan HIMATEKK FTI-ITS.

13


2. Melakukan dokumentasi dan mempublikasi kegiatan yang dilakukan oleh HIMATEKK FTI-ITS maupun Teknik Kimia FTI-ITS. 3. Memfasilitasi penyebaran informasi dan publikasi dari luar ke dalam Teknik Kimia FTI-ITS. IV. 12. Bidang Pengabdian Masyarakat 1. Melakukan upaya-upaya untuk menumbuhkan rasa kepedulian dan kepekaan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS terhadap permasalahan sosial dan lingkungan. 2. Memfasilitasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam mengimplementasikan aplikasi teknologi dengan berkoordinasi dengan bidang keilmiahan. 3. Meningkatkan peran aktif HIMATEKK FTI-ITS dalam pengabdian kepada masyarakat dengan lembaga-lembaga lain. 4. Menyusun, melaksanakan, dan mengevaluasi konsep pengabdian masyarakat jangka panjang dan berkelanjutan berbasis disiplin ilmu teknik kimia FTI-ITS untuk kesejahteraan masyarakat. IV. 13. Bidang Event Besar 1. Mendesain, melaksanakan, dan mengembangkan event besar HIMATEKK FTI-ITS yang bertujuan untuk membrandingkan nama Teknik Kimia FTI-ITS dan HIMATEKK FTI-ITS. IV. Penutup Garis Besar Program Kerja HIMATEKK FTI – ITS ini disusun dengan mempertimbangkan serta mengevaluasi kinerja dari kepengurusan sebelumnya demi ketercapaian visi misi HIMATEKK FTIITS. GBPK ini berisi arahan yang jelas bagi tiap-tiap bidang dalam GBHK yang telah ditetapkan.

14



PETUNJUK PELAKSANAAN ORGANISASI HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK KIMIA (HIMATEKK) FTI-ITS PERIODE 2015/2016

I.

II.

PENGURUS 1. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS adalah mahasiswa S1 Teknik K imia yang terdapat dalam SK Pengangkatan oleh Ketua HIMATEKK FTI-ITS. 2. Pengurus terdiri dari pengurus harian dan pengurus departemen. 3. Semua pengurus wajib bertanggung jawab atas semua program kerja masing-masing sesuai dengan fungsinya. 4. Semua pengurus berhak untuk berpartisipasi dalam kegiatan HIMATEKK FTIITS. STRUKTUR PENGURUS ORGANISASI A. Pengurus harian 1. Pengurus harian adalah ketua, wakil ketua, sekretaris umum, bendahara umum, kepala departemen dan kepala divisi. 2. Pengurus harian bertanggung jawab atas keseluruhan kegiatan dan mekanisme kegiatan organisasi sehari-hari. 3. Pengurus harian memiliki kewajiban menyampaikan informasi dari internal dan eksternal baik secara tertulis maupun tidak tertulis tentang ketetapan, perubahan, dan informasi penting lainnya yang berhubungan dengan HIMATEKK FTI-ITS ataupun Mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS pada pengurus HIMATEKK FTI-ITS. B. Pengurus Departemen 1. Pengurus Departemen adalah Kepala Departemen, Sekretaris Departemen, Kepala Biro atau Wakil Kepala Departemen beserta Staff Departemen. 2. Pengurus Departemen bertanggung jawab atas pelaksanaan program kerja departemennya sesuai mekanisme organisasi dan arahan kerja dari Ketua HIMATEKK FTI-ITS. C. Pengurus Divisi 1. Pengurus Divisi adalah Kepala Divisi, Kepala Biro, Sekretaris Divisi, Bendahara Divisi, Staff Divisi. 2. Pengurus Divisi bertanggung jawab atas pelaksanaan program kerja divisinya sesuai mekanisme organisasi.

III. STRUKTUR KEKUASAAN A. Rapat Pengurus Harian 1. Rapat pengurus harian merupakan musyawarah pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. 2. Rapat pengurus harian dihadiri oleh pengurus harian dan pengurus departemen serta divisi jika diperlukan. 3. Rapat pengurus harian memiliki wewenang meminta penjelasan dan pertanggungjawaban divisi atau departemen tentang kegiatan baik yang akan maupun telah dilaksanakan.

15


4. Rapat Pengurus harian berhak mengevaluasi kinerja tiap elemen di HIMATEKK FTI-ITS. 5. Rapat pengurus harian dilaksanakan minimal 1 kali dalam 2 minggu dan dapat dilaksanakan sesuai kebutuhan. B. Rapat Departemen 1. Rapat departemen merupakan musyawarah departemen yang bersangkutan. 2. Rapat departemen dihadiri oleh pengurus departemen dan pengurus lain jika diperlukan. 3. Rapat departemen membahas segala sesuatu yang berhubungan dengan program kerja departemen atau hal lain yang dianggap perlu. 4. Rapat departemen dilaksanakan minimal 2 kali dalam sebulan dan dapat dilaksanakan lagi jika diperlukan. C. Rapat Divisi 1. Rapat divisi merupakan musyawarah divisi yang bersangkutan. 2. Rapat divisi dihadiri oleh pengurus divisi dan pengurus lain jika diperlukan. 3. Rapat divisi membahas segala sesuatu yang berhubungan dengan program kerja divisi atau hal lain yang dianggap perlu. 4. Rapat divisi dilaksanakan minimal 2 kali dalam sebulan dan dapat dilaksanakan lagi jika diperlukan. D. Rapat koordinasi 1. Rapat koordinasi merupakan musyawarah seluruh pengurus HIMATEKK FTIITS. 2. Rapat koordinasi dilaksanakan sesuai keperluan. 3. Rapat koordinasi membahas segala sesuatu yang berhubungan dengan evaluasi kerja organisasi serta hal lain yang dianggap perlu. IV.

PENGHARGAAN DAN SANKSI 1. Penghargaan diberikan pada pengurus HIMATEKK FTI-ITS yang: a. Bekerja secara maksimal ketika menjalankan program kerja. b. Memberikan kontribusi terutama terhadap nama baik HIMATEKK FTI-ITS. c. Memiliki nilai tertinggi dalam Report Book. 2. Penghargaan dapat berupa: a. Ucapan selamat lisan dan tertulis b. Mendapatkan fasilitas mengikuti acara yang dapat meningkatkan pengetahuan dengan biaya yang disepakati ketua, bendahara umum dan yang bersangkutan. 3. Sanksi diberikan kepada pengurus HIMATEKK FTI-ITS yang: a. Melanggar AD/ART. b. Melakukan sesuatu yang dapat merusak citra HIMATEKK FTI-ITS. c. Tidak aktif dan tidak melaksanakan tanggung jawabnya sebagai pengurus dengan baik. 4. Sanksi dapat berupa: a. Teguran secara lisan

16


b. Teguran secara tertulis c. Pemberhentian 5. Mekanisme Pemberian sanksi a. Teguran secara lisan dapat dilakukan langsung oleh kepala departemen atau divisi. b. Usulan pemberian sanksi berupa teguran tertulis atau pemberhentian diusulkan oleh pengurus harian dalam rapat pengurus harian. c. Penetapan sanksi berupa teguran tertulis atau pemberhentian untuk pengurus dibahas melalui rapat pengurus harian dan diputuskan oleh ketua. d. Pengurus mendapatkan teguran secara tertulis sebanyak dua kali dan setelah itu dilakukan pemberhentian. e. Pengurus yang dikenai sanksi berupa teguran tertulis atau pemberhentian dapat melakukan pembelaan diri. 6. Mekanisme Pembelaan diri a. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS yang dikenai sanksi diberikan kesempatan mengajukan pembelaan diri dengan banding maksimal 1 minggu setelah sanksi diberikan. b. Pembelaan dilakukan dalam rapat pengurus harian. V.

VI.

RANGKAP JABATAN Sebagai salah satu bagian ormawa di ITS, tidak terelakkan bahwa beberapa kader HIMATEKK FTI-ITS yang rangkap jabatan di ormawa lain sehingga perlu diatur khusus agar tidak mengganggu kinerja organisasi. 1. Rangkap jabatan adalah pengurus yang sedang menjabat di organisasi lain baik itu jabatan struktural maupun fungsional sedangkan yang bersangkutan juga sedang menjabat di kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS. 2. Jabatan struktural adalah jabatan yang terdapat pada hirarki vertikal di suatu organisasi. 3. Jabatan fungsional adalah jabatan tanpa hirarki vertikal. 4. Pengurus HIMATEKK FTI窶的TS yang memegang jabatan struktural tidak diperbolehkan untuk rangkap jabatan di ormawa lain diluar Teknik Kimia ITS. 5. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS non-jabatan struktural yang merangkap jabatan fungsional di ormawa lain atau sebaliknya wajib melaporkan kepada ketua dan pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. KEPANITIAAN 1. Kepanitiaan HIMATEKK FTI-ITS diusulkan oleh masing-masing departemen atau divisi. 2. Kepanitiaan HIMATEKK FTI-ITS ditetapkan oleh Ketua HIMATEKK FTI- ITS. 3. Kepanitiaan HIMATEKK FTI-ITS terdiri dari steering comitee, organizing committee, instruktur, pemandu atau elemen lain yang diperlukan.

17


VII.

PENUTUP Petunjuk Pelaksanaan Organisasi ini dibuat dengan tujuan menjadi pegangan dalam mengambil keputusan dan diutamakan untuk menyelesaikan permasalahan dengan jalan musyawarah mufakat.

18



TATA KERJA ORGANISASI HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK KIMIA (HIMATEKK FTI-ITS) PERIODE 2015/2016

Head of HIMATEKK Rofi Arga Hardiansyah

Vice Head of HIMATEKK Muhammad Haikal

Finance Head Anovia Dyah R.

General Secretary Rika Dwi Nanda

Vice General Secretary Giska Koesumasari P.

UNIT

Naufal N.R

Head of SRD

Bilal C. Section Head of Forming Cadres

Wahyuni E. Section Head of Training Fadhila N.F Secretary of Department

Rizki Kurnia M.

Head of STALDEV Wenny May Section Head of Developing Club

M. Fattah

Head of RnT

Dwi N. Vice Head of RNT

M. Ato’illah Section Head of Internal Event

Aprilia A. Secretary of Departme-nt

Adam N.

Head of ESP

Fahmi R.

Head of PRC De

Ryanda L. Section Head of Student Prosperity

Aditya A. Section Head of Education

Kartika E.P Secretary of Department

Yurie N. Secretary of Department

M. Iqbal

Head of ENDEV

Ilham Dito Section Head of Fund Rising

Septiani A. Section Head of PR

Hamzah F. Section Head of Business Development

Ridlo A. Section Head of Communication

Aulia Faizatun Secretary of Department

Filla M. Secretary of Department

Andi M. Head of COMDEV

Prima S. Section Head of Knowledge

Aprilian A. Section Head of Skill

Ni Made V. Secretary of Department

Yudhiantono A. Head of EMISION

Bayu Tri A. Head of SOSDEV

Edwin F. Section Head of Living Environment

Rr. Siti Khansa D.P Section Head of Social Responsilibility

Dimas A. Section Head of Concept

Vincent W. Section Head of Strategy

Lettizia K. Section Head of Control

Deninta Nur I. Section Head of Fund

Rizkiyah Fitri I. Secretary of Division

Shauma Hibatul W. Finance of Division

Dewi W. Secretary of Department

Club 18


Ketua Pasal 1

Pasal 2 Pasal 3

Pasal 4 Pasal 5

Ketua sebagai pimpinan tertinggi, dan bertanggung jawab secara keseluruhan atas kinerja organisasi serta bertanggung jawab atas segala kebijakan dan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. Mengatur dan mengawasi pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. Sebagai wakil HIMATEKK FTI-ITS dalam menjalin hubungan dengan jurusan di FTI, ITS, lembaga kemahasiswaan baik di ITS maupun di luar ITS, instansi pemerintah, swasta, alumni HIMATEKK FTI-ITS, dan masyarakat. Memimpin rapat pengurus harian dan rapat koordinasi HIMATEKK FTIITS. Memberikan mandat, mengangkat dan memberhentikan pengurus serta badan kepanitiaan lainnya.

Wakil Ketua Pasal 6 Memimpin rapat bila ketua berhalangan hadir dan atas persetujuan ketua. Pasal 7 Mewakili ketua dalam urusan internal maupun eksternal HIMATEKK FTI-ITS apabila ketua berhalangan hadir dan atas persetujuan ketua. Pasal 8 Membantu ketua dalam menjalankan internal organisasi. Pasal 9 Melaporkan perkembangan internal organisasi kepada ketua setiap bulan. Pasal 10 Bertanggung jawab kepada ketua. Sekretaris Umum Pasal 11 Bertanggung jawab terhadap administrasi kesekretariatan dan inventarisasi HIMATEKK FTI-ITS yang terkontrol dan terkoordinasi. Pasal 12 Mengkoordinasikan seluruh sekretaris departemen dan divisi untuk kegiatan administrasi dan kesekretariatan. Pasal 13 Sebagai notulis dalam rapat harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 14 Dalam menjalankan fungsi administrasi dan kesekretariatan, sekretaris umum dibantu oleh wakil sekretaris umum. Pasal 15 Bertanggung jawab kepada ketua. Wakil Sekretaris Umum Pasal 16 Membantu sekretaris umum dalam menjalankan fungsi administrasi dan kesekretariatan. Pasal 17 Bertanggung jawab kepada sekretaris umum. Bendahara Umum Pasal 18 Bertanggung jawab atas kelancaran, ketertiban, serta pengelolaan pemasukan dan pengeluaran demi menjaga stabilitas keuangan HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 19 Mengatur dan mengatasi kebijaksanaan keuangan menurut skala prioritas. Pasal 20 Mengadakan pembukuan sirkulasi keuangan yang jelas, akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan.

19


Pasal 21 Pasal 22

Melakukan transparansi dan pelaporan keuangan HIMATEKK FTI-ITS tiap bulan. Bertanggung jawab kepada ketua.

Kepala Departemen Pasal 23 Melakukan pengelolaan departemen dan bertanggung jawab atas program kerja masing-masing departemen sesuai dengan GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 24 Meneruskan garis koordinasi dan instruksi dari ketua kepada pengurus departemen. Menjadi penentu kebijakan masing-masing departemen dengan Pasal 25 persetujuan ketua. Pasal 26 Melakukan evaluasi kinerja departemen setiap bulan. Pasal 27 Mewakili ketua dalam urusan internal maupun eksternal HIMATEKK FTIITS yang sesuai dengan arahan kerja masing-masing departemen, apabila ketua berhalangan hadir dan atas persetujuan ketua. Pasal 28 Bertanggung jawab kepada ketua. Kepala Divisi Pasal 29 Melakukan pengelolaan divisi dan bertanggung jawab atas program kerja divisi sesuai dengan arahan kerja dari bidang mengenai event besar. Pasal 30 Meneruskan garis koordinasi dan instruksi dari ketua kepada pengurus divisi. Pasal 31 Pasal 32 Pasal 33 Pasal 34

Menjadi penentu kebijakan divisi dengan persetujuan ketua. Melakukan evaluasi kinerja divisi setiap bulan. Mewakili ketua dalam urusan internal maupun eksternal HIMATEKK FTI-ITS apabila ketua berhalangan hadir dan atas persetujuan ketua. Bertanggung jawab kepada ketua.

Wakil Kepala Departemen Pasal 35 Membantu kepala departemen dalam pengelolaan program kerja masing-masing departemen. Pasal 36 Mewakili Kepala Departemen dalam urusan internal maupun eksternal departemen apabila kepala departemen berhalangan hadir dan atas persetujuan kepala departemen. Pasal 37 Bertanggung jawab kepada ketua melalui kepala departemen. Kepala Biro Pasal 38 Melakukan pengelolaan biro dan bertanggung jawab atas program kerja masing- masing biro sesuai dengan GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 39 Meneruskan garis koordinasi dan instruksi dari Kepala Departemen maupun Kepala Divisi kepada masing-masing biro. Pasal 40 Menjadi penentu kebijakan masing-masing biro dengan persetujuan

20


Pasal 41

Pasal 42

Kepala Departemen maupun Kepala Divisi. Mewakili Kepala Departemen maupun Kepala Divisi dalam urusan internal maupun eksternal departemen yang sesuai dengan arahan kerja masing-masing biro apabila kepala departemen maupun kepala divisi berhalangan hadir dan atas persetujuan kepala departemen maupun kepala divisi. Bertanggung jawab kepada ketua melalui kepala departemen maupun kepala divisi.

Sekretaris Departemen Pasal 43 Bertanggung jawab terhadap administrasi kesekretariatan, inventarisasi dan pengelolaan keuangan masing-masing departemen yang terkontrol, terkoordinasi dan akuntabel. Pasal 44 Sebagai notulis dalam rapat masing-masing departemen. Pasal 45 Mengadakan pembukuan sirkulasi keuangan dan administrasi yang jelas, akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan. Pasal 46 Melakukan transparansi dan pelaporan keuangan masing-masing departemen setiap bulan. Pasal 47 Bertanggung jawab kepada sekretaris umum untuk masalah administrasi kesekretariatan dan bertanggung jawab kepada bendahara umum untuk masalah keuangan. Sekretaris Divisi Pasal 48 Bertanggung jawab terhadap administrasi inventarisasi dan pengelolaan keuangan divisi terkoordinasi dan akuntabel. Pasal 49 Sebagai notulis dalam rapat divisi. Pasal 50 Bertanggung jawab kepada sekretasis umum administrasi kesekretariatan.

kesekretariatan, yang terkontrol,

untuk

masalah

Bendahara Divisi Pasal 51 Mengadakan pembukuan sirkulasi keuangan dan administrasi yang jelas, akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan. Pasal 52 Melakukan transparansi dan pelaporan keuangan divisi setiap bulan. Pasal 53 Bertanggung jawab kepada bendahara umum terkait masalah keuangan. Staff Pasal 54 Pasal 55 Pasal 56 Pasal 57

Menjadi pelaksana kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. Berperan aktif dalam kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. Berhak memberi masukan bagi kebijakan HIMATEKK FTI-ITS melalui kepala departemen/divisi masing-masing. Bertanggung jawab kepada Kabiro/Kepala departemen/Kepala Divisi yang bersangkutan.

21


Pengurus Student Resources Development Department Pasal 58 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS, terutama dalam pengembangan Sumber Daya Mahasiswa dalam bidang kepemimpinan, manajerial dan komunikasi yang disesuaikan dengan perkembangan dinamika kemahasiswaan. Pasal 59 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugasnya yang telah dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 60 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 61 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Student Talent Development Department Pasal 62 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS, terutama dalam bidang pengembangan minat dan bakat mahasiswa Teknik Kimia serta menjaga hubungan baik dengan club-club di Teknik Kimia FTI-ITS. Pasal 63 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 64 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 65 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Research and Technology Department Pasal 66 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS terutama dalam rangka menguatkan budaya keilmiahan dan mengembangkan potensi riset dan kreativitas mahasiswa Teknik Kimia. Pasal 67 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 68 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 69 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Education and Student Prosperity Department Pasal 70 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS terutama melaksanakan kegiatan kemahasiswaan yang mendukung proses pendidikan dan kegiatan yang berorientasi pada terciptanya kesejahteraan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Pasal 71 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 72 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 73 Bertanggung jawab kepada ketua.

22


Pengurus Entrepreneurship Development Department Pasal 74 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS terutama dalam hal pengembangan wawasan kewirausahaan mahasiswa Teknik Kimia FTI- ITS dan menjaga kestabilan keuangan melalui kegiatan yang berbasis profit oriented Pasal 75 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 76 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 77 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Competency Development Department Pasal 7 8 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan dan usaha HIMATEKK FTI-ITS terutama dalam dalam hal menunjang keprofesian Teknik Kimia dan penyiapan mahasiswa Teknik Kimia untuk terjun ke dunia kerja. Pasal 79 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 80 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 81 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Public Relations and Communication Department Pasal 82 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan pemanfaatan sumber dan media informasi yang tersedia sebagai pencitraan HIMATEKK FTI-ITS ke luar dan ke dalam sebagai sistem pelayanan maupun penyampaian informasi. Pasal 83 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 84 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 85 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Social Development Department Pasal 86 Membantu ketua dalam pelaksanaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS dalam menumbuhkan kepekaan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam hal pengabdian masyarakat dan lingkungan hidup. Pasal 87 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas tugas-tugas yang dijelaskan dalam GBPK HIMATEKK FTI-ITS periode 2015/2016. Pasal 88 Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 89 Bertanggung jawab kepada ketua. Pengurus Event Management Division Pasal 90 Membantu ketua dalam pelaksanaan event besar HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 91 Memegang wewenang dan tanggung jawab atas pelaksanaan event

23


Pasal 92 Pasal 93

besar dari HIMATEKK FTI-ITS. Wajib melaporkan segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dalam rapat pengurus harian HIMATEKK FTI-ITS. Bertanggung jawab kepada ketua.

BAB XXIII ATURAN TAMBAHAN Pasal 94 Hal-hal yang belum diatur dalam tata kerja HIMATEKK FTI-ITS akan diatur kemudian Pasal 95 Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan akan ditinjau kembali jika terdapat kekeliruan di kemudian hari

24



PEDOMAN UMUM ORGANISASI KEMAHASISWAAN KELUARGA MAHASISWA TEKNIK KIMIA FTI-ITS PENDAHULUAN Mahasiswa sebagai generasi muda Indonesia dan kader bangsa, selalu berusaha menempa diri dan mengembangkan potensi yang dimiliki agar dapat memberikan darma bakti kepada masyarakat, bangsa dan negara sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan wawasan almamater. Sumber Daya Manusia yang tangguh, mandiri, ulet, kreatif dan kompetitif merupakan modal dalam menghadapi persaingan yang semakin kompetitif. Maka dari itu, mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS merasa perlu adanya suatu wadah yang menaungi semua kegiatankemahasiswaan dalam keluarga mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS . Dengan adanya wadah tersebut, diharapkan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dapat bertaqwa pada Tuhan Yang Maha Esa dan mengembangkan dirinya menjadi mahasiswa yang memiliki sifat kecendikiawanan, integritas pribadi, sikap kepemimpinan, sikap keteladanan, memiliki kemampuan manajerial, beritikad baik dan memiliki rasa tanggung-jawab kerakyatan. BAB I NAMA, WAKTU DAN KEDUDUKAN Pasal 1 Organisasi kemahasiswaan di jurusan Teknik Kimia FTI-ITS bernama Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya yang selanjutnya disingkat HIMATEKK FTI-ITS . Pasal 2 HIMATEKK FTI-ITS dibentuk pada tahun 1985. Pasal 3 HIMATEKK FTI-ITS berkedudukan di Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS. BAB II AZAS DAN DASAR Pasal 4 HIMATEKK FTI-ITS berazaskan Pancasila dan berdasarkan Undang-undang Dasar 1945.


BAB III ATRIBUT Pasal 5 HIMATEKK FTI-ITS memiliki logo seperti yang tercantum pada brand manual logo HIMATEKK FTI ITS. Pasal 6 HIMATEKK FTI-ITS memiliki jaket seperti yang tercantum pada Undang-Undang. BAB IV SIFAT Pasal 7 HIMATEKK FTI-ITS bersifat mandiri dan diselenggarakan berdasarkan prinsip dari,oleh mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS, dan untuk mahasiswa Teknik Kimia FTIITS serta bangsa dan negara. BAB V VISI DAN MISI HIMATEKK FTI-ITS Pasal 8 VISI Menjadikan HIMATEKK FTI-ITS sebagai organisasi kemahasiswaan yang profesional, berpondasi kuat, bermanfaat dan dibanggakan oleh civitas akademika Teknik Kimia ITS. Pasal 9 MISI 1. Menciptakan iklim kerja yang kondusif demi peningkatan profesionalitas organisasi. 2. Meningkatkan kualitas dan peran mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS melalui program kerja yang terencana dan terpadu. 3. Menjadikan HIMATEKK FTI-ITS organisasi kemahasiswaan yang mendukung potensi mahasiswa di bidang keprofesian,manajerial, ilmiah, minat dan bakat. 4. Menumbuhkan kebanggaan civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS.


BAB VI TUJUAN DAN USAHA Pasal 10 HIMATEKK FTI-ITS bertujuan: 1. Meningkatkan profesionalitas pengurus HIMATEKK FTI-ITS yang menuju kepada profesionalitas organisasi. 2. Mengembangkan potensi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS menjadi mahasiswa yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, sehat jasmani dan rohani, berintelektual tinggi, berkepribadian mantap dan mandiri. 3. Memfasilitasi peningkatan kemampuan keprofesian, manajerial, budaya ilmiah, serta minat dan bakat seluruh mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS . 4. Membina kerukunan dan kebersamaan diantara civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS yang dilandasi oleh semangat kekeluargaan, keterbukaan dan kemitraan. 5. Meningkatkan kontribusi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS terhadap masyarakat, bangsa, dan negara. Pasal 11 HIMATEKK FTI-ITS berusaha: 1. Melakukan pembenahan lingkungan kerja HIMATEKK FTI-ITS secara berkesinambungan. 2. Melakukan pembenahan sistem organisasi HIMATEKK FTI-ITS. 3. Mengembangkan potensi akademis dan kreatifitas mahasiswa dalam rangka memperdalam kualitas keilmuan. 4. Mendorong dan berperan aktif untuk terwujudnya kegiatan-kegiatan yang sesuai dengan identitas dan tujuan organisasi. 5. Membangun kemampuan keprofesian, manajerial, budaya ilmiah, serta minat dan bakat untuk mewujudkan mahasiswa Teknik Kimia yang berdaya saing tinggi. 6. Meningkatkan kesejahteraan dan advokasi mahasiswa Teknik Kimia FTI- ITS. 7. Memfasilitasi penyaluran aspirasi seluruh civitas akademika Teknik Kimia FTIITS. BAB VII STRUKTUR ORGANISASI Pasal 12 HIMATEKK FTI-ITS 1. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS adalah Dewan Pengurus Harian dan Pengurus Bidang 2. Dewan Pengurus Harian adalah ketua HIMATEKK dan kepala bidang


Pasal 13 Legislatif Mahasiswa Jurusan Legislatif Mahasiswa Jurusan yang selanjutnya disingkat LMJ merupakan lembaga independen yang melakukan fungsi legislatif, aspiratif, dan kontrol terhadap HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 14 Club 1. Club adalah badan yang menaungi mahasiswa sesuai minat dan bakat yang sama, yang memiliki struktur pengurus dan berada di bawah HIMATEKK FTIITS. 2. Tata cara pembentukan club diatur oleh HIMATEKK FTI ITS Pasal 15 Unit Unit adalah badan yang bersifat semi-otonom HIMATEKK FTI-ITS.

yang berada di bawah Ketua

Pasal 17 Rapat Umum Mahasiswa Jurusan 1. Rapat Umum Mahasiswa Jurusan HIMATEKK FTI-ITS yang selanjutnya disebut RUMJ HIMATEKK FTI-ITS, merupakan forum permusyawaratan tertinggi mahasiswa aktif S1 Teknik Kimia FTI-ITS. 2. RUMJ HIMATEKK FTI-ITS dilaksanakan sekurang-kurangnya satu kali dalam periode kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS. BAB IX TATA URUTAN PERUNDANGAN Pasal 18 Tata Perundangan Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS 1. Pedoman Umum, Pedoman Pelaksanaan, dan Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS 2. Ketetapan RUMJ 3. Undang-Undang 4. Surat Ketetapan Ketua HIMATEKK FTI-ITS Pasal 19 Peraturan lain di Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tetap berlaku selama tidak bertentangan dengan peraturan yang paling tinggi di Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS


BAB X KEANGGOTAAN Pasal 20 Anggota HIMATEKK FTI-ITS adalah mahasiswa aktif S1 Reguler Teknik Kimia FTIITS. Pasal 21 Status Anggota 1. Anggota biasa adalah semua mahasiswa aktif S1 Jurusan Teknik Kimia FTIITS. 2. Anggota penuh adalah anggota biasa HIMATEKK FTI-ITS yang telah memperoleh Nomor Pokok Himpunan (NPH). Pasal 22 Hak dan Kewajiban Anggota Ayat 1 Hak Anggota 1. Anggota Biasa HIMATEKK FTI-ITS mempunyai hak untuk mengeluarkan pendapat, mengajukan usul atau pertanyaan dengan lisan atau tulisan kepada pengurus, berpartisipasi dalam pelatihan dan kegiatan lainnya yang bersifat umum dan mempunyai hak memilih Ketua HIMATEKK FTI-ITS. 2. Anggota Penuh HIMATEKK FTI-ITS mempunyai hak sama dengan anggota biasa, mengikuti pelatihan-pelatihan khusus dan mempunyai hak dipilih sebagai Ketua HIMATEKK FTI-ITS dengan persyaratan yang telah ditentukan. Ayat 2 Kewajiban Anggota 1. Anggota HIMATEKK FTI-ITS wajib menjaga dan menjunjung tinggi nama baik HIMATEKK FTI-ITS. 2. Anggota HIMATEKK FTI-ITS wajib memahami dan melaksanakan segala sesuatu yang diputuskan oleh HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 23 Hilangnya Keanggotaan 1. Anggota HIMATEKK FTI-ITS kehilangan status keanggotaannya apabila yang bersangkutan telah kehilangan status kemahasiswaannya. 2. Status anggota penuh mahasiswa yang bersangkutan hilang bila NPH (Nomor Pokok Himpunan) mahasiswa tersebut dicabut oleh Ketua HIMATEKK FTI-ITS karena melanggar kewajiban anggota dengan diketahui LMJ.


BAB XI PERBENDAHARAAN Pasal 24 Harta benda dan dana pembiayaan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS berasal dari: 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.

Dana Rutin Kemahasiswaan Sponsor Kegiatan Donatur Usaha-usaha lain yang halal dan tidak mengikat. Kas HIMATEKK FTI-ITS Investasi Hibah BAB XII PERUBAHAN PEDOMAN UMUM

Pasal 25 Perubahan Pedoman Umum hanya dapat dilakukan di RUMJ HIMATEKK FTI-ITS BAB XIII PERATURAN PERALIHAN Pasal 26 1. Peraturan-peraturan yang ada masih brlaku sampai ditetapkan sistem dan pertaturan yang baru menurut Pedoman Umumn Pedoman Pelaksanaan, dan Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan Keluarga Makahsiswa Teknik Kimia FTI-ITS. 2. Dalam waktu maksimal satu periode sesudah Pedoman Umum,Pedoman Pelaksanaan, dan Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS ditetapkan. Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS wajib melaksanakan dan mengatur segala hal yang ditetapkan dalam Pedoman Umum,Pedoman Pelaksanaan, dan Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan Keluarga Mahasiswa Teknik



PEDOMAN PELAKSANAAN ORGANISASI KEMAHASISWAAN KELUARGA MAHASISWA TEKNIK KIMIA FTI- ITS BAB I ATRIBUT HIMATEKK FTI-ITS Pasal 1 Arti logo HIMATEKK FTI-ITS tercantum pada Brand Manual Logo HIMATEKK FTIITS. Pasal 2 Ketentuan Jaket HIMATEKK FTI-ITS tercantum pada Undang-Undang BAB II LEGISLATIF MAHASISWA JURUSAN Pasal 3 Anggota LMJ 1. Anggota LMJ adalah maksimal 5 orang perwakilan angkatan dari S1 Reguler Teknik Kimia ITS. 2. Anggota LMJ dipilih dari calon anggota LMJ oleh angkatan yang diwakili, dengan pertimbangan anggota LMJ tahun kepengurusan sebelumnya. 3. Calon Anggota LMJ adalah kandidat perwakilan angkatan yang dipilih melalui mekanisme internal angkatan. 4. Angkatan yang tidak dapat mengajukan calon anggota LMJ suaranya akan diwakilkan oleh angkatan satu tahun dibawahnya dengan kesepakatan angkatan yang bersangkutan dan diketahui di Forum Orange. 5. Anggota LMJ terpilih disahkan dalam Forum Orange. 6. Masa jabatan anggota LMJ adalah 1 (satu) periode kepengurusan. 7. Anggota LMJ bertanggung jawab pada angkatan yang diwakili. 8. Anggota LMJ tidak sedang merangkap sebagai pengurus HIMATEKK dan atau Unit maupun pimpinan Club di Teknik Kimia FTI-ITS. Pasal 4 LMJ terdiri atas Ketua, Komisi Legislasi, Komisi Kontroling dan Komisi aspirasi beserta kelengkapan lain yang diperlukan Pasal 5 Ketua LMJ adalah anggota LMJ yang dipilih oleh anggota-anggota LMJ yang lainnya untuk menjalankan tugas sebagai pimpinan LMJ.


Pasal 6 Tugas dan Wewenang 1. Mengawasi jalannya roda organisasi kemahasiswaan di Teknik Kimia FTI-ITS 2. Mengevaluasi jalannya kepengurusan sekurang-kurangnya 2 (dua) kali dalam satu periode kepengurusan 3. Mengusulkan RUMJ HIMATEKK FTI-ITS 4. Mengadakan dan mengikuti forum LMJ 5. Menyampaikan laporan kinerja LMJ pada saat RUMJ 6. Membuat rancangan GBHK HIMATEKK FTI-ITS 7. Hal-hal lain yang belum disebutkan mengenai LMJ tertera pada Kode Etik LMJ Pasal 7 Forum LMJ 1. Forum LMJ meliputi forum internal, koordinasi, dan aspirasi 2. Forum internal dihadiri oleh anggota LMJ 3. Forum koordinasi dihadiri LMJ, HIMATEKK FTI-ITS, serta elemen lain yang diperlukan dan diadakan sekurang-kurangnya 1 periode sekali 4. Forum aspirasi dapat dihadiri seluruh mahasiwa Teknik Kimia ITS, dan diadakan sekurang-kurangnya 1 periode sekali Pasal 8 Forum ORANGE 1. Forum orange adalah forum pengesahan dan demisionerisasi LMJ. 2. Forum Orange dihadiri oleh : LMJ lama, LMJ terpilih, perwakilan dari pengurus HIMATEKK FTI-ITS, dan perwakilan dari tiap angkatan yang masih aktif. BAB III RAPAT UMUM MAHASISWA JURUSAN HIMATEKK FTI-ITS Pasal 9 RUMJ HIMATEKK FTI-ITS bertugas: 1. Memutuskan tata tertib RUMJ HIMATEKK FTI-ITS 2. Menentukan arah dan menetapkan aturan Suksesi Raya HIMATEKK FTI-ITS 3. Menetapkan Pedoman Umum, Pedoman Pelaksanaan, dan Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS 4. Menetapkan GBHK HIMATEKK FTI-ITS 5. Mengesahkan pertanggungjawaban Ketua HIMATEKK FTI-ITS 6. Mendemisionerkan dan mengesahkan Ketua HIMATEKK FTI-ITS. 7. Menetapkan GBPK HIMATEKK FTI-ITS.


Pasal 10 Penyelenggaraan RUMJ HIMATEKK FTI-ITS diselenggarakan oleh pengurus HIMATEKK FTI-ITS beserta elemen lain yang diperlukan. Pasal 11 PESERTA 1. Peserta RUMJ HIMATEKKFTI-ITS terdiri atas peserta penuh, peserta peninjau dan peserta undangan. 2. Peserta penuh adalah anggota LMJ yang mempunyai hak bicara dan hak suara 3. Peserta peninjau adalah semua anggota HIMATEKK FTI-ITS dan mempunyai hak bicara 4. Peserta undangan adalah peserta yang diundang oleh HIMATEKK FTI-ITS dengan persetujuan peserta sidang RUMJ HIMATEKK FTI-ITS. BAB IV KEPENGURUSAN Pasal 12 1. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS adalah anggota penuh HIMATEKK FTI-ITS yang dipercaya untuk menjalankan roda organisasi HIMATEKK FTI-ITS . 2. Dewan Pengurus Harian tidak boleh merangkap jabatan struktural atau jabatan yang setara di organisasi lain. 3. Syarat menjadi Dewan Pengurus Harian adalah sudah mengikuti LKMM-TD HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 13 Kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS dipimpin oleh seorang ketua HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 14 Ketua HIMATEKK FTI-ITS 1. Ketua HIMATEKK FTI-ITS dipilih langsung oleh seluruh anggota HIMATEKK FTI-ITS melalui pemilihan umum. 2. Ketua HIMATEKK FTI-ITS disahkan dan didemisionerkan diforum RUMJ HIMATEKK FTI-ITS. 3. Masa jabatan Ketua HIMATEKK FTI-ITS adalah 1 (satu) periode kepengurusan. 4. Ketua HIMATEKK FTI-ITS bertanggung jawab kepada forum RUMJ. Pasal 15 Tugas dan Wewenang Ketua HIMATEKK FTI-ITS: 1. Bertugas untuk memimpin HIMATEKK FTI-ITS 2. Bertugas membina dan menjaga hubungan kerja sama dengan lembagalembaga dan atau perseorangan di luar dan di dalam HIMATEKK FTI-ITS


3. Bertugas memberikan laporan pertanggung jawaban kepada anggota HIMATEKK FTI-ITS 4. Berwenang mengeluarkan Ketetapan dan Keputusan Ketua HIMATEKK FTIITS 5. Berwenang mengambil keputusan saat kondisi mendesak dan membutuhkan keputusan dengan segera 6. Berwenang mengesahkan Undang-undang Pasal 16 Pengurus HIMATEKK FTI-ITS bertugas: 1. Melaksanakan ketetapan-ketetapan MUBES IV ITS 2. Melaksanakan ketetapan-ketetapan RUMJ HIMATEKK FTI-ITS 3. Menangani masalah-masalah strategis kemahasiswaan, yaitu akademis, profesi, internal dan eksternal, pola kaderisasi,keilmiahan, minat bakat, administrasi data, keuangan, kesejahteraan mahasiswa, kewirausahaan, pengabdian masyarakat. BAB V BIDANG 1. 2. 3. 4.

Pasal 17 Bidang dipimpin oleh seorang kepala bidang. Bidang dibentuk dan disahkan oleh Ketua HIMATEKK FTI-ITS yang kemudian diketahui oleh Forum RUMJ dalam bentuk GBPK. Kepala bidang bertanggung jawab kepada Ketua HIMATEKK FTI-ITS. Dalam melaksanakan kegiatannya, bidang mendapat instruksi dari Ketua HIMATEKK FTI-ITS. BAB VI CLUB

Pasal 18 1. Club terbentuk setelah disahkan oleh Ketua HIMATEKK FTI-ITS yang kemudian diketahui oleh LMJ 2. Club bertanggung jawab kepada HIMATEKK FTI-ITS. 3. Dalam melaksanakan kegiatannya, Club dapat berkoordinasi dengan Club lain dengan sepengetahuan HIMATEKK FTI-ITS. 4. Club dipimpin oleh seorang ketua Club. 5. Club melakukan rapat koordinasi dengan HIMATEKK FTI-ITS sekurangkurangnya satu kali selama periode kepengurusan. 6. Mekanisme pembentukan, pelaksanaan, dan pembubaran Club diatur dalam SOP Club.


BAB VII UNIT Pasal 19 1. Pembentukan unit disetujui dan disahkan oleh Ketua HIMATEKK FTI-ITS bersama LMJ dengan diketahui oleh unit lain yang sudah berdiri. 2. Unit terdiri dari ketua dan kelengkapan yang diperlukan. 3. Unit memiliki AD/ART yang tidak bertentangan dengan Pedoman Umum, Pedoman Pelaksanaaan, dan Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. 4. Hal-hal yang belum di atur berkaitan dengan unit akan selanjutnya diatur pada Undang-Undang Unit Pasal 20 Hak dan Kewajiban 1. Unit mempunyai hak dalam mengatur rumah tangganya sendiri dan berkoordinasi serta bertanggung jawab kepada Ketua HIMATEKK FTI-ITS. 2. Unit melakukan diskusi mengenai Program Kerja dan koordinasi pendanaan dengan HIMATEKK FTI-ITS di awal kepengurusan. 3. Unit wajib melaksanakan ketetapan-ketetapan RUMJ HIMATEKK FTI-ITS. 4. Menyerahkan laporan pertanggungjawaban kepada Ketua HIMATEKK FTI-ITS di akhir kepengurusan. 5. Unit melakukan rapat koordinasi dengan HIMATEKK FTI-ITS sekurangkurangnya satu kali selama periode kepengurusan. BAB VIII KEANGGOTAAN Pasal 21 Syarat-syarat anggota penuh adalah mengikuti dan lulus tahap pengkaderan yang diatur oleh HIMATEKK FTI-ITS. BAB IX Peralihan Kekuasaan Pasal 22 Masa jabatan ketua HIMATEKK FTI-ITS dapat berakhir sebelum periode kepengurusan selesai disebabkan apabila terjadi kondisi berikut ini: 1. Kehilangan status kemahasiswaan 2. Berhalangan tetap


Pasal 23 Apabila masa jabatan Ketua HIMATEKK FTI-ITS berakhir seperti yang diatur dalam pasal sebelumnya, maka jabatan Ketua HIMATEKK dialihkan sementara ke Wakil Ketua HIMATEKK FTI-ITS sampai Ketua HIMATEKK FTI ITS yang baru ditentukan melalui sidang RUMJ selambat – lambatnya dalam waktu 14 hari. BAB X PERUBAHAN PEDOMAN PELAKSANAAN Pasal 24 Perubahan Pedoman Pelaksanaan hanya dapat dilakukan di RUMJ HIMATEKK FTIITS




PETUNJUK PELAKSANAAN PENGEMBANGAN ORGANISASI KELUARGA MAHASISWA TEKNIK KIMIA FTI-ITS BAB I KEPENGURUSAN HIMATEKK FTI-ITS Pasal 1 Ketua Kriteria calon Ketua : 1. 2. 3. 4. 5.

Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Mahasiswa aktif S1 Reguler Teknik Kimia FTI-ITS. Lulus tahap persiapan. (tahap persiapan itu seperti apa) Pernah mengikuti LKMM TD HIMATEKK FTI-ITS. Kriteria lain ditentukan dalam RUMJ HIMATEKK FTI-ITS. Pasal 2 Bidang Kerja

1. Bidang kerja HIMATEKK FTI-ITS meliputi: 1. Internal dan eksternal 2. Keuangan dan administrasi kesekretariatan 3. Profesi dan kewirausahaan 4. Akademis dan kesejahteraan mahasiswa 5. Pola kaderisasi 6. Keilmiahan 7. Minat dan bakat 8. Pengabdian Masyarakat BAB II PEMILU Pasal 3 1. Pemilu diselenggarakan oleh Pengurus HIMATEKK FTI-ITS dan Panitia Pemilihan Umum yang selanjutnya disebut PPU 2. Pembentukan PPU diselenggarakan oleh pengurus HIMATEKK FTI-ITS. 3. Anggota PPU adalah anggota HIMATEKK FTI-ITS selain Dewan Pengurus Harian HIMATEKK FTI-ITS. 4. Tata tertib Pemilu ditetapkan dalam RUMJ HIMATEKK FTI-ITS.


BAB III BAGAN ORGANISASI KEMAHASISW AAN KELUARGA MAHASISWA TEKNIK KIMIA FTI-ITS Pasal 4



KETENTUAN DAN KETERANGAN PENGGUNAAN LOGO HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER SURABAYA

1. PENGGUNAAN LOGO A. Hak Cipta Logo Logo HIMATEKK tidak mempunyai hak cipta bebas. Penting sekali untuk menjaga kesatuan logo . Oleh karena itu, kami meminta setiap orang memperhatikan petunjuk penggunaan logo HIMATEKK berikut: • Logo yang boleh dipergunakan hanya logo yang ada di dalam Keterangan dan Ketentuan penggunaan logo ini • Setiap penggunaan logo harus memperhatikan proporsi asli logo. • Selain logo yang ada di dalam Keterangan dan ketentuan Penggunaan Logo ini, bentuk modifikasi apapun tidak diperbolehkan • Tidak boleh menambahkan teks sedemikian sehingga tampak seperti bagian dari logo HIMATEKK sendiri Penggunaan logo diperbolehkan apabila sudah sesuai dengan petunjuk penggunaan logo diatas. Petunjuk ini dipakai untuk penggunaan logo pada kegiatan yang diadakan oleh HIMATEKK. Jika anda ingin mempergunakan logo HIMATEKK pada produk tertentu, maka pemakaian logo harus atas persetujuan HIMATEKK. Dalam penggunaan logo ini, maka akan disesuaikan dengan produk tersebut. Dalam Keterangan dan ketentuan Penggunaan Logo ini, akan diberikan beberapa alternative logo yang bisa digunakan di beberapa item yang berbeda. B. Artwork Tentang simbol Logo HIMATEKK terdiri dari logotype dan simbol. Simbol pada logo menunjukkan bahwa HIMATEKK terdiri dari 4 unsur civitas akademika. Logo ini telah dibuat sedemikian serupa sehingga symbol seimbang dengan logotype yang mudah dibaca dengan jelas. Unsurunsur yang ada dalam logo HIMATEKK (ukuran, posisi) tidak boleh diubah dalam bentuk apapun. Ketika memungkinkan, logo yang digunakan harus menggunakan gel version. Akan tetapi, ketika gel version tidak bisa digunakan, maka solid version bisa digunakan.

39


Tentang simbol Simbol terdiri dari empat "Benzena" yang terbentuk dari satu titik yang menunjukkan bahwa semua komponen berada dibawah satu, HIMATEKK. Bayang-bayang yang ada menunjukkan pengembangan kader di bawah empat unsur-unsur tersebut. Pewarnaan bayang-bayang adalah 23% black dan hamper sama dengan angka " 23" yang merupakan kode Jurusan Teknik Kimia di ITS.

C. Penempatan Logo Area Isolasi Logo HIMATEKK digunakan sebagai HIMATEKK brand. Oleh karena itu, penggunaannya harus diperhatikan. Sejumlah ruang putih atau kita sebut dengan white space di sekitar logo sangat diperlukan. Area isolasi ini melindungi logo dari hal lainnya yang akan mengganggu komposisi logo misalkan pada grafik dan garis halaman. Hanya alamat website HIMATEKK atau tagline yang memungkinkan untuk didekatkan dengan logo.

Ukuran Logo HIMATEKK Tergantung pemakaian, ukuran logo akan berubah. Logo harus sesuai sehingga dapat dibaca dengan jelas dengan memperhatikan white space di sekitar logo tersebut. Ini akan memungkinkan logo terlihat dengan baik dibanding ketika space yang tersedia terlalu

40


besar disbanding logo atau sebaliknya. Ukuran minimum logo yang diijinkan, Lebar minimum logo yang diijinkan adalah 23 mm / 0.906 inci.

PRINT (300dpi): 23 mm / 0.906 inch WEB (72dpi): 272 px

PRINT (300dpi): 23 mm / 0.906 inch WEB (72dpi): 272 px

D. Warna Alternatif Logo Logo versi knock-out Logo juga tersedia dalam versi knock-out. Versi knock-out harus digunakan sebagai pengganti logo yang asli ketika latar belakang yang tersedia membuat logo yang asli tidak terbaca. Penggunaan logo versi knock-out hanya memungkinkan pada background yang memiliki kontras yang cukup. Jika menggunakan logo versi knock-outpada suatu latar belakang fotografis, pastikan bahwa logo tetap terlihat meskipun latar belakangnya berwarna dan nilainya sekitar 50% hitam atau mungkin lebih terang sehingga mudah untuk dibaca.

Hitam dan Putih Untuk publikasi non-warna atau hitam putih, maka ada one-color versi logo yang tersedia untuk digunakan di putih. Jika menggunakan versi hitam putih dengan suatu latar belakang yang mewarnai, maka latar belakang harus dengan kontras yang cukup.

Logo juga tersedia dalam versi knock-out. Versi knock-out harus digunakan sebagai pengganti logo yang asli ketika latar belakang yang tersedia membuat logo yang asli tidak terbaca. Penggunaan logo versi knock-out hanya memungkinkan pada background yang memiliki kontras yang cukup. Jika menggunakan logo versi knock-outpada suatu latar belakang fotografis, pastikan bahwa logo tetap terlihat meskipun latar belakangnya

41


berwarna dan nilainya sekitar 50% hitam atau mungkin lebih terang sehingga mudah untuk dibaca

E. Larangan Penggunaan Logo Konsistensi Logo HIMATEKK Konsisten adalah penting dalam menunjukkan HIMATEKK brand. Beberapa contoh ini akan membantu kita dalam penyalahgunaan logo. Logo tidak boleh dikombinasikan dengan teks lain selain tagline. Tanpa tagline, logo harus berdiri sendiri dengan ruang putih minimum disekitar logo.

2. TAGLINE Posisi Tagline Tagline harus diposisikan di bawah typeset dan diletakkan tepat dibawah huruf “s� di ITS. Tagline bisa ditempatkan di dalam ruang putih minimum untuk logo. Pemakaian Tagline Tagline harus dipergunakan di setiap material publikasi. Ini meliputi iklan, penjualan lewat pos, dan lain lain. Penggunaan tagline hanya diperbolehkan pada material formal seperti signage, prosedur, surat langsung, dll.

42


3. TIPOGRAFI A. Tipografi Utama Helvetica Tipografi merupakan hal yang penting ketika menciptakan suatu brand image. Jenis huruf ini akan digunakan dalam semua komunikasi misalkan dalam penggunaan surat atau kepentingan publikasi. Jenis huruf utama yang kami pergunakanadalah Helvetica karena jenis huruf ini mempunyai banyak jenis typefaces. Helvetica menawarkan banyak alternative huruf yang memungkinkan anda untuk fleksibelitas desain dalam setiap komunikasi atau publikasi. Penggunaan jenis huruf yang lain harus dengan persetujuan HIMATEKK.

Helvetica

Helvetica Condensed

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWX YZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVW XYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWX YZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Bold

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXY Z abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Bold

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWX YZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Bold Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUV WXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Bold Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWX YZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]}

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVW XYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]}

43


Helvetica Condensed Black

Helvetica Condensed Light

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUV WXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Black Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVW XYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed LightItalic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUV WXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Black Bold

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWX YZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Light Bold

ABCDEFGHIJKLMNOPQRST UVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Black Bold Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUV WXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Condensed Light Bold Italic

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTU VWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]}

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVW XYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]}

Helvetica Neue Medium Condensed ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Neue Medium Condensed Light ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Neue Medium Condensed Bold ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWX YZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Helvetica Neue Medium Condensed Bold Italic ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]}

44


B. Tipografi Kedua Arial Rounded MT Bold Jenis huruf ini harus digunakan untuk semua hal yang berhubungan dengan percetakan dan publikasi. Penggunaan jenis huruf yang lain harus dengan persetujuan HIMATEKK

Arial Rounded MT Bold ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXY Z abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Arial Rounded MT Bold

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXY Z abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Arial Rounded MT Bold ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXY Z abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} Arial Rounded MT Bold

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXY Z abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890 {(.,:;!¿?&$¢)[]} 4. PEWARNAAN A. Warna Logo Warna adalah suatu unsur komunikatif dan kuat dalam suatu brand. Logo HIMATEKK terdiri dari suatu warna dinamis yang akan mewarnai semua material komunikasi yang digunakan. Logo HIMATEKK terdiri dari warna HIMATEKK yang oranye dan ITS berwarna biru dengan ketentuan seperti gambar disamping

45


B. White Space Penggunaan white space White space adalah suatu bagian dari desain komunikasi. Jadi mengapa white space sedemikian penting? Alasannya adalah karena kedua-duanya mempunyai pengaruh psikologis dan fisik. Layaknya manusia, teks memerlukan ruang untuk bernafas. Ketika teks yang banyak dekat dengan logo, maka logo akan merasa sesak dan susah untuk dilihat.Hal ini juga berpengaruh dalam pandangan kita. White space tidak selalu harus putih. Warna apapun dapat dipergunakan dalam white space karena white space sendiri adalah suatu area kosong, yang dapat diwarnai atau putih, transparan atau buram, yang bebas dari teks.

46



SUSUNAN PENGURUS HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK KIMIA FTI-ITS PERIODE 2015/2016 General Affair Head of HIMATEKK

: Rofi Arga Hardiansyah

2313 100 067

Vice Head of HIMATEKK

: Muhammad Haikal

2313 100 036

General Secretary

: Rika Dwi Nanda

2313 100 099

Vice of General Secretary

: Giska Koesumasari Putri

2313 100 030

Finance Head of HIMATEKK

: Anovia Dyah Riswardani

2313 100 037

Student Resources Development Department Head of Department

: Naufal Nurrachmadi R.

2313 100 065

Section Head of Forming Cadres

: Bilal Chabibulloh

2313 100 123

Section Head of Training

: Wahyuni Eka Muqni

2313 100 070

Secretary of Departement

: Fadhila Nur Fajri

2313 100 025

Staff Department

: 1. Nizar Dwi Wibowo

2314 100 049

2. Amanda Karida Putri

2314 100 054

3. Dwi Erlangga

2314 100 070

4. Arief Prayogo

2314 100 074

5. Novira Dewanti

2314 100 078

6. Ainurazis Ramadhana

2314 100 107

7. Thariq Ridho Firmansyah

2314 100 132

8. Ismail Yudhistira

2314 100 144

Student Talent Development Department Head of Department

: Rizki Kurnia Mahardika

2313 100 054

: Wenny May Rahardyanti

2313 100 083

Section Head of Developing Club

Section Head of Internal Event : M. Ato’illah Zamrony

2313 100 063

Secretary of Department

: Yurie Nurmitasari

2313 100 106

Staff Department

: 1. Rizal Arifin

2314 100 006

2. Dea Puri Anindita

2314 100 024

3. Rifky Putra Herminanto

2314 100 028

47


4. Septa Ardiansyah

2314 100 041

5. Aldy Hanif Wibisono

2314 100 064

6. Riandrika Iman Setyono

2314 100 081

7. Nisrina Hutti

2314 100 154

8. Shada Zhafira

2314 100 155

Research and Technology Department Head of Department

: Muhammad Fattah Romdhoni

2313 100 090

Vice Head of Department

: Dwi Nurhidayati

2313 100 040

Secretary of Departement

: Aprillia Ayuningtyas

2313 100 007

Staff of Department

: 1. Sri Utami

2314 100 018

2. Tri Wahyuning Eka P. S

2314 100 039

3. Paradita Kiki Kursitasary

2314 100 045

4. Yahya Adi

2314 100 113

5. Irham Hikmawan R.

2314 100 121

6. Abdurrahman Anis Albar

2314 100 127

7.Yusril Eka Fahrizal

2314 100 147

Education and Student Prosperity Department Head of Department

: Adam Noviansyah

2313 100 130

Section Head of Education

: Aditya Akhmad Sony

2313 100 081

Section Head of Prosperity

: Ryanda Luthfi Zaim

2313 100 005

Secretary of Departement

: Kartika Eka Pangestuti

2313 100 017

Staff of Department

: 1. Muhammad Ibrahim Dzakir

2314 100 031

2. Martiana Nugraeny

2314 100 034

3. Alghifari Jabbar Rifliansah

2314 100 071

4. M. Reinaldo Ongky Billy A

2314 100 096

5. Farichatul Maulida

2314 100 115

6. Ghina Anjani Faizahrizqitha

2314 100 117

7. Luh Ayu Maharani Wiyasa

2314 100 119

8. Rahadian Maulana Malik

2314 100 134

Entrepeneurship Development Department Head of Department

: M. Iqbal Hisbullah

2313 100 104

48


Section Head of Fung Rising

: Ilham Dito P.

2313 100 028

Section Head of Business

: Hamzah Furqoni Z.

2313 100 142

Secretary of Departement

: Aulia Faizatun N.

2313 100 068

Staff of Department

: 1. Robbi Habibi M.U.

2314 100 103

Development

2. Izhar Mirza H.

2314 100 030

3. Teofilus Kristanto

2314 100 072

4. Ananta Galih

2314 100 051

5. Feby Listyo R.

2314 100 089

6. Novita Eka

2314 100 047

7. Lisa Kusuma W.

2314 100 019

8. M. Khoirur Rofiq

2314 100 053

Competency Development Department Head of Department

: Andi Muhammad Danial

2313 100 145

Section Head of Skill

: Aprilian Agung Krisunarya

2313 100 021

Section Head of Knowledge

: Prima Swastika

2313 100 073

Secretary of Department

: Ni Made Veriska Kumalasari

2313 100 033

Staff of Department

: 1. Rieza Shafianisa Prasetyarani

2314 100 035

2. Arum Puspa Seruni

2314 100 040

3. Nurul Ika Damayanti

2314 100 050

4. Ariobimo Rajio

2314 100 073

5. Abdul Aziiz Nugraha

2314 100 099

6. Komang Agus Ravey Gautama

2314 100 128

7. Dany Destyawan Anwar

2314 100 135

8. Monica Fitri Ramadhan

2314 100 148

Public Relations and Communication Department Head of Department

: Fahmi Reza Wijanarko

2313 100 123

Section Head of Public Relations

: Septiani Ayustiningrum

2313 100 076

Section Head of Communication

: Ridlo Aanisah

2313 100 015

Secretary of Departement

: Filla Mulyawati Khadifah

2313 100 119

Staff Department

: 1. Shelma Hajar Anugrah P 2314 100 010 2. Putri Ragefa A

2314 100 022

49


3. Laila Kunni Marata S

2314 100 044

4. Iftitah Ilmi N

2314 100 046

5. Ichsan Dwi N

2314 100 068

6. Bagus Satriyo W

2314 100 105

7. Maulana Ainul Y

2314 100 138

Social Development Department Head of Department

: Bayu Tri Arsando

2313 100 088

Section Head of

: Rr. Siti Khansa Dwi Prini

2313 100 144

: Edwin Fatah Daniswara

2313 100 060

Secretary Department

: Dewi Wulandari

2313 100 080

Staff Department

: 1. Nadia Mumtazah

2314 100 001

Social Responsibility Section Head of Living Environment

2. Steven Wellington C

2314 100 003

3. M. Risky Ceaser

2314 100 005

4. Bima Prakasita

2314 100 008

5. Rima Nur Farkhanni

2314 100 021

6. Ansori

2314 100 087

7. Rizka Aulia Rahmati

2314 100 701

Event Management Division Head of Division

: Yudhiantono Atidhira

2313 100 109

Section Head of Concept

: Dimas Agung Laksono

2313 100 114

Section Head of Strategy

: Vincent Winata Tedjorahardjo

2313 100 159

Section Head of Control

: Lettizia Kris Harjanto

2313 100 141

Section Head of Fund

: Deninta Nur Iwana

2313 100 162

Secretary of Division

: Rizkiyah Fitri Izzati

2313 100 051

Finance of Division

: Shauma Hibatul Wafi

2313 100 154

Staff of Division

: 1. Farida Norma Yulia

2314 100 011

2. M. Rizki Muliadi

2314 100 014

3. Nadhif Achmad Faiz

2314 100 059

4. Redina Ayu Nur Q.P.

2314 100 098

50


5. Ummu Dzawilhijjah

2314 100 108

6. Fya Widya Irawan

2314 100 118

7. Hardi Parulian

2314 100 143

51




Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RofiArgaHardiansyah : 2313 100 067 : Jakarta, 9 September 1996 : Jln. Manyar Kartika VIII No.6 : 0857 1544 1575 : rofiarga@himatekk-its.com : Berusaha agar senantiasabermanfaat untukorang sekitardanberusaha agar selaluberadadijalan Allah

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Rika Dwi Nanda : 2313 100 099 : Samarinda, 07 Juli 1995 : Keputih III.C No.17 : 0857 5399 7723 : rikadwinanda@himatekk-its.com : Don't forget to remind yourself that it's okay to make mistake

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Muhammad Haikal : 2313 100 036 : Birmingham, 25 Februari 1995 : Jln. Suterejo Selatan IV/8 Mulyosari : 0853 7331 7144 : muhammadhaikal@himatekk-its.com : ManjaddaWajada

: GiskaKoesumasariPutri : 2313 100 030 : Malang, 8 Agustus 1995 : Blok T-14Perumdos ITS : 0899 0305 772 : giskaputri@himatekk-its.com : If you can dream it, you can do it

: AnoviaDyahRiswardani : 2313 100 037 : Salatiga, 14 Maret 1995 : Blok U No.26Perumdos ITS : 0857 4007 1132 : anoviadyah@himatekk-its.com : Never give up and try do the best

52



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: NaufalNurrachmadiRistiansyah : 2313 100 020 : Malang, 6 Desember 1994 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0878 5902 3303 : naufalristiansyah@himatekk-its.com : Bismillahhirrohmanirrohim Life never gets easier, you just get better

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: WahyuniEkaMuqni : 2313 100 071 : Rappoala, 9 Januari 1996 : KeputihPerintis IV : 0812 4291 6956 : wahyuniekamuqni@ymail.com : If you dont have what you want "WORK HARD"

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Bilal Chabibulloh : 2313 100 079 : Blitar, 17 Oktober 1995 : Jl. Kejawan 16 Sukolilo : 0856 4651 2016 : chabibullohbilal@gmail.com : Lakukanapa yang kauyakini, yakiniapa yang kaulakukan

: FadhilaNurFajri : 2313 100 043 : Surabaya, 01 Juni 1997 : Jln.Simomagerejo Tengah No. 24 : 0838 5627 9233 : lila_alil@rocketmail.com : Be the director of your life!

: Nizar DwiWibowo : 2314 100 049 : Kediri. 19 Januari 1996 : Gang Kanoman II, jalanGebang Lor 21 : 085790259084 : nizardwiwibowo.asaku@gmail.com : Life to Inspire Others

53


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Amanda KaridaPutri : 2314 100 054 : 24 Februari 1996 : Keputih Gg.2 : 0856 5564 9491 : amanda.rida85@gmail.com : Hidupsekali. Berartidanmenginspirasi. Lalumati.

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: AriefPrayogo : 2314 100 074 : Wonogiri, 16 Maret 1997 : Semampir Selatan II A 90, RT 5 RW 7, Medokan, Semampir : o85647480840 : ariefpryg@gmail.com : mulatsarirahangrasawani

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: DwiErlangga : 2314 100 070 : Jember,30 Mei 1996 : Gebangkidulnomor 27 : 085730456373 : angga10011@gmail.com : "Do the best every single day like there's no tomorrow."

: NoviraDewanti : 2314 100 078 : Surabaya, 13 November 1996 : WismaPermai Tengah Q15 : 085655267688 : novirade@yahoo.com : "Perubahantidakmengenalberhenti. Saatkaumenghentikanperubahanmu sendiri, makasamasajakausudahberakhir."

: AinurazisRamadhanaPutraninghadi : 2314 100 107 : Malang, 7 Februari 1997 : Perumdos Blok U no. 192 : 085791168797 : ainuraziz07@gmail.com : Usaha adalahperintah, hasiladalahketetapan

54


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: ThariqRidhoFirmansyah : 2314 100 132 : Gresik, 22 Desember 1996 : Perumdos Blok U No.69 : 082139419351 : thariqridho66@gmail.com : Viva La Vida

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Ismail Yudhistira : 2314 100 144 : Jakarta, 27 April 1996 : Jl. Marina Emas Selatan Blok E/23 : 081380423627 : ismailydhstr@yahoo.com : Do your best

55



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RizkiKurniaMahardika : 2313 100 054 : Malang, 19 Agustus 1995 : Jl. Bhaskara Tengah D-11 Mulyosari : 0811 3001 995 : riskiikm@himatekk-its.com : Banyakcaramenujukesuksesan, namun hanya 1 caramenujukegagalan. Mencobamembahagiakansemua orang

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: M. Ato'illahZamrony : 2313 100 063 : Malang, 8 April 1995 : Keputih 1 D no 48 : 0823 3692 1663 : atoillahzam@gmail.com :Apa yang bisakaulihatadalah apa yang bisakaudapatkan

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Wenny May Rahardyanti : 2313 100 083 : Sidoarjo, 20 Mei 1995 : Bumiarjo V/60 Surabaya : 0838 7783 4519 : Wnnmay@gmail.com : More you give, more you get

: YurieNurmitasari : 2313 100 106 : Surabaya, 20 November 1994 : Jl.TeknikGeodesi R-8 Perumdos ITS : 0812 3057 3482 : yuriemitaa@gmail.com : Tidakadahidup yang terlaluberat sampaitakbisadipermudahdengan caramenyikapinya

: Rizal Arifin : 2314 100 006 : Surabaya, 31Maret1997 : MojoklanggruLor 11, Surabaya : 082141456543 : arifinrizal3@gmail.com : Ex Nihilo Nihil Fit

56


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: DeaPuriAnindita : 2314 100 024 : Denpasar, 28 September 1996 : Keputih IC no 7A, Surabaya : 081236789810 : purianinditadea@yahoo.com : Success is not the key of happiness. But happiness is the key to success. If you love what you’re doing, you will be successful

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Septa Ardiansyah : 2314 100 041 : Blitar, 30 September 1995 : KeputihPerintis IV Nomor 12 : 087756756806 : septaardiansyah@yahoo.co.id : good is enemy of great

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Rifky Putra Herminanto : 2314 100 028 : 17 Januari 1996 : KeputihG.g I A No.10 : 0857 3012 2905 : rifkyputraherminanto@yahoo.com : it’s always seems impossible until it’s done

: AldyHanifWIbisono : 2314 100 064 : Malang, 10 Juli 1997 : Keputih Gang 3 No.50 Surabaya : 085649979728 : aldyhanifw@gmail.com : Pray as if you were to die tomorrow, and learn as if you live forever

: RiandrikaImanSetyono : 2314 100 081 : Nganjuk, 7 Juni 1996 : Keputihgg. 1D 60 : 089668827640 : ryantdrika@gmail.com : stars can't shine without darkness

57


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

,

: NisrinaHutti : 2314 100 154 : Surabaya, 17 Agustus 1996 : Teluk Kumai Barat 86, TanjungPerak, Surabaya : 081805264596 : nisrina.hutti@yahoo.com : Do your best, let God do the rest.

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: ShadaZhafira : 2314 100 155 : Klaten, 06 Januari 1997 : Jln. Tek. Komp IV Blok U ITS No. 156 : 0857 7821 1718 : shada_zhafira@yahoo.co.id : This worldly live is only deceiving enjoyment

58



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Muhammad Fattah Romdhoni : 2313 100 090 : Bekasi, 30 Januari 1996 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0838 5412 1205 : m.f.romdhoni@himatekk-its.com : Demi Cita-Cita dan Cinta

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Aprillia Ayuningtyas : 2313 100 007 : Magetan, 27 April 1995 : Blok U No.174 Perumdos ITS : 0818 0969 3085 : aprillia.aa.aa27@gmail.com : Jangan pernah menunda pekerjaan

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Dwi Nurhidayati : 2313 100 040 : Bojonegoro, 15 Januari 1995 : Blok T No.38 Perumdos ITS : 0819 4676 5270 : dwinurida@gmail.com : If you can’t be the best one, be the good one

: Sri Utami : 2314 100 018 : Malang, 14 Agustus 1995 : Jl. Keputih Pasar Gg.I No. 15B : 0817 0349 3039 : tamiprassetya@gmail.com : Dreams don't work, unless you do

: Tri Wahyuning Eka P.S : 2314 100 039 : 31 Juli 1996 : Keputih Gg.Makam No.3 : 0823 0200 7710 : triwahyuning96@gmail.com : Usaha tidak akan pernah mengkhianati

59


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Paradita Kiki Kursitasary : 2314 100 045 : Pati, 23 September 1996 : Asrama ITS : 0856 4090 1995 : paradita23@gmail.com : Man Jadda Wa Jadda

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Irham Hikmawan R : 2314 100 121 : Surabaya, 21 Januari 1996 : Perumahan Semolowaru Indah II blok R-14 : 0898 3757 505 : ramadhan.irham21@gmail.com : The best of people are those who bring most benefit to the rest mankind

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Yahya Adi : 2314 100 113 : 01 Januari 1996 : Kep[utih Gg.Makan No.15 : 0857 3568 9725 : Yahya.adi99@gmail.com : Hidup sekali, bermanfaat selamanya

: Abdurrahman Anis Albar : 2314 100 127 : Surabaya, 30 Mei 1996 : Petukangan 1/21 : abdurrahman_albar@rocketmail.com : 0817 4872 862 : life is nothing without motto

: Yusrik Eka Fahrizal : 2314 100 147 : Malang, 24 Agustus 1996 : perumdos blok u-182 : 0822 5766 3726 : yusriladib@gmail.com : waktu lebih berharga dari uang

60



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Adam Noviansyah : 2313 100 130 : Jakarta, 16 Nopember 1995 : JalanRungkutMenanggal X/22 : 0813 1125 3795 : adam@himatekk-its.com : Karenahidupitudinamis, berpikirlah praktis

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RyandaLuthfiZaim : 2313 100 005 : Padang, 11 Oktober 1994 : Klampissemolotimur AB22 : 0857 6139 5899 : ryandaluthfizaim@gmail.com : Niatbaikakanmenghasilkansesuatu yangbaik

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Aditya Akhmad Sony : 2313 100 081 : Sidoarjo, 27 Maret 1995 : BratangBinangun VA/18 : 0877 7456 5645 : adityacoldgrey8819@gmail.com : Never think just around your difficulties and failures, but lift your spirit on them

: Kartika EkaPangestuti : 2313 100 017 : Ujung Pandang, 29 Juni 1995 : Jl. Villa Kalikepiting Blok125/B-5 : 0878 5946 6686 : dokarkartika@gmail.com : Oraetlabora

: Muhammad Ibrahim Dzakir : 2314 100 031 : Surabaya, 2 April 1996 : Perumdos ITS A-14, Surabaya : 081384626140 : ibrahim.dzakir@gmail.com : Be a winner

61


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: MartianaNugraeny : 2314 100 034 : Pekalongan, 31 Maret 1996 : Keputihgg. makam no. 3, : 085642688414 : martiananugraeny@gmail.com : Always set the trail, never follow the path run!

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: M. ReinaldoOngky Billy A : 2314 100 096 : Denpasar, 30 April 1996 : Merak III QII/90 Real Estate WismaWaru Indah, Waru, Sidoarjo : 081232331249 : reinaldoongky95@gmail.com : There's no success without a failure

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: AlghifariJabbarRifliansah : 2314 100 071 : Surabaya, January 27 1998 : Perumdos U-8 : 0822 3408 5016 : alghifarijabbar@yahoo.co.id : Civilization grows when we plant trees that we know we will not be able to eat its fruit.

: FarichatulMaulida : 2314 100 115 : Pasuruan, 4 Agustus 1996 : Perumdos ITS blok C-4, Surabaya : 085755418296 : kaika.fm@gmail.com : Que Sera Sera

: GhinaAnjaniFaizahrizqitha : 2314 100 117 : Surabaya, 27 Januari 1996 : Kalibokor II no 57 Surabaya : 087851992187 : ghin.anjani@yahoo.com : Chase the ended world cause the world will follow

62


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: LuhAyu Maharani Wiyasa : 2314 100 119 : Surabaya, 17 Maret 1996 : Galaxy BumiPermai F6/12A Surabaya : 081235476592 : luhayumhrn@gmail.com : Keep fighting no matter what

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RahadianMaulanaMalikq : 2314 100 134 : Bandung, 4 Mei 1996 : Perumahan Citra Harmoni C-4/11 kel. SidodadiKec. Taman Sidoarjo : 085749308503 : rahadian96@gmail.com : Talk less do more!

63



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Mohamad Iqbal Hisbullah : 2313 100 104 : Sleman, 06 Februari 1995 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0821 4161 3606 : hasballah35@gmail.com : Tiada hari tanpa berkarya

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Hamzah Furqoni Zuhdi : 2313 100 142 : Jakarta, 21 Juli 1995 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0878 5276 0592 : hamzah_twenty@yahoo.com : Be a person that you want to meet

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Ilham Dito Prasetyawan : 2313 100 028 : Jakarta, 12 September 1995 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0812 8894 8636 : ilhamdito@gmail.com : Every process has its own story

: Aulia Faizatun Nabila : 2313 100 068 : Boyolali, 22 April 1995 : Keputih Perintis VI No 16 Surabaya : 0856 1190 180 : nabilaaulia52@yahoo.com : Setiap usaha keras tidak akan pernah mengkhianati

: Lisa Kusuma Wardhani : 2314 100 019 : Jakarta, 10 Agustus 1996 : Keputih IIB No. 28, Surabaya : 0812 8868 6124 : lisakwardh@gmail com : if you feel like dont fight for something, you didnt feel the life

64


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Izhar Mirza Hadian : 2314 100 030 : Surabaya, 16 Oktober 1995 : Wisma Penjaringan Sari P-20, Surabaya : 0838 3467 5707 : biohardian16@gmail.com : Hard work will not betray

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Ananta Galih : 2314 100 052 : Semarang, 29 Oktober 1995 : Mulyosari, Wisma Permai Tengah. : 0838 4057 1575 : anantagalihn@yahoo.com : Brave this strorm

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Novita Eka Rachmawati : 2314 100 047 : Madiun, 18 November 1996 : Asrama Mahasiswa ITS Blok J-326, : 0898 3545 313 : novita.eka.r@gmail.com : Everyone is a star, so be the brightest one

: M. Khoirur Rofiq : 2314 100 053 : Jakarta, 5 Mei 1996 : Perumdos Blok U No.54 : 0858 8867 4488 : rofiqstone@yahoo.co.id : The world must have changed because there I

: Teofilus Kristanto : 2314 100 072 : Surabaya, 31 Mei 1996 : Klampis Indah IX / E-62, Surabaya : 0818 0333 2603 : teosxn@gmail.com : Study hard, Play hard

65


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Feby Listyo Ramadhani : 2314 100 089 : Surabaya, 6 Februari 1996 : Keputih Tegal no 11 B : 0852 5734 6767 : febylistyoramadhani@gmail.com : The more you feel like giving up, the more you can't do that

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Robbi Habibi Malik Utomo : 2314 100 103 : Surabaya, 2 Mei 1996 : Jln.Ahmad Yani Komplek PUSVETMA No.68-70, Surabaya : 0857 4818 0956 : robbiutomo7@gmail.com : Everyone like a shiny stars in the galaxy, so be the brighest one

66



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Andi Muhammad Danial : 2313 100 145 : Gresik, 22 Mei 1995 : JL Sutorejo Selatan IV/8, Mulyosari : 0857 3039 5462 : andidanial@himatekk-its.com : Do what you love, Love what you do

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: AprilianAgungKrisunarya : 2313 100 021 : Jember, 05 April 1996 : Keputih Gang Makam No.21 : 0838 5498 2335 : aprilianagung77@gmail.com : Jalaniharimusepertiituhariterakhirmu

: Prima Swastika : 2313 100 073 : Sukoharjo, 31 Januari 1995 : Keputih Gang 3C No. 26 : 0856 0218 5458 : prima.swastika.k53@gmail.com : Sukses di dunia, selamat di akhirat

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Ni Made VeriskaKumalasari : 2313 100 033 : Surabaya, 05 November 1995 : RungkutMapan Barat VII / AF - 23 : 0897 2324 383 : veriska.november@gmail.com : Love what you do and do your best

: RiezaShafianisaPrasetyarani : 2314 100 035 : Pekalongan, 3 April 1996 : AsramaMahasiswa ITS Blok H 206 : 085727112530 : rieza prasetyarani@gmail.com : Your future is in your hands

67


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Arum PuspaSeruni : 2314 100 0040 : Jombang, 11 April 1997 : Keputih Perintis 2 No.7 : 0852 5727 6024 : arumpuspa97@live.com : When there’s a will, there’s a way

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: AriobimoRajio : 2314 100 073 : Jakarta, 2 Januari 1996 : jl.teknikkomputer, blok. u, no. 138 : 085782052185 : ariobimo_rajio@hotmail.com : life for sharing, sharing for life

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: NurulIkaDamayanti : 2314 100 050 : Kediri, 25 Julin 1997 : GebangWetan street No. 7A : 087853259559 : nurulika58@gmail.com : Man JaddawaJadda

: Abdul AziizNugraha : 2314 100 099 : Kediri, 14 Agustus 1995 : KeputihMakam Blok D no.8, Surabaya : 085293969667 : aziizabdul5@gmail.com : HakunaMatata

: KomangAgusRavey Gautama : 2314 100 128 : Banyuatis, 10 Mei 1997 : AsramaMahasiswa ITS Blok G-302 : 085792034659 : ravi.gautama97@gmail.com : Always strive to be the very best

68


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: DanyDestyawan Anwar : 2314 100 135 : Jakarta, 29 Desember 1996 : PERUMDOS ITS Blok N-9 : 087871357372 : danydestyawan@gmail.com : Your life is one of worshiping Allah

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Monica Fitri Ramadhan : 2314 100 148 : : East Coast Residance (Topaz 7-003), Pakuwon : 0813 2233 3992 : monica.fitri@yahoo.com : Wu Ji Bi Fan

69



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Fahmi Reza Wijanarko : 2313 100 123 : Tangerang, 31 Agustus 1995 : Jl. PandugoGg. 02 No. 20 Rungkut : 0856 9546 2663 : fahmi.reza@himatekk-its.com : Bermanfaatuntuksesama

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: SeptianiAyustiningrum : 2313 100 076 : Gresik, 26 September 1995 : Jl. GebangWetan No. 27 Surabaya : 0857 3097 9547 : septianiyusti@gmail.com : Whatever you are, be a good one

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RidloAanisah : 2313 100 015 : Gresik, 6 Juni 1995 : Jl. GebangWetan 27 Surabaya : 0822 3377 2986 : nisalty@gmail.com : Man JaddaWajada

: FillaMulyawatiKhadifah : 2313 100 119 : Mojokerto, 24 Oktober 1996 : Jln.Arsitektur J/51Perumdos ITS : 0857 1774 2433 : filla.lalaa@gmail.com : Simple thing can make yourself complicated.

: ShelmaHajarAnugrah P : 2314 100 010 : Kediri, 22 November 1995 : Perumdos ITS Blok U No.148 : 0857 8420 4103 : shelmahajar@gmail.com : Berbuatbaiklahkesiapasaja

70


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: PutriRagefa A : 2314 100 022 : Madiun, 03 Juli 1996 : Jl. GebangLor No. 88 Surabaya : 085958514245 / 085608869380 : putri.ragefa@gmail.com : Everything will be okay in the end. If it's not okay, its not the end.

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: IftitahIlmi N : 2314 100 046 : Surabaya, 24 Agustus 1996 : Jln.Kalilomlor 1 Kelinci No.24, Surabaya : 08978414628 : miilmik999@gmail.com : no satisfied before totality

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Laila KunniMarata S : 2314 100 044 : Bekasi, 10 Juni 1996 : Keputih gang IIB/26 : 085799409494 : lailakunni@gmail.com : Be your self and be honest people

: IchsanDwiNugraha : 2314 100 068 : Bandung, : JlTeknikKomputer Raya Blok U No 4 : 081382238001 : ichsandwinugraha@gmail.com : We'll Fight, We'll Win

: BagusSatriyoWibowo : 2314 100 105 : Lamongan, 27 Agustus 1995 : Keputih gang 2 no 27B Surabaya : 082234748901 : bagussatriyo50@gmail.com : God makes no mistakes

71


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: MaulanaAinulYaqin : 2314 100 138 : Jakarta, 10 Juli 1996 : Keputih Gang 1D No.58 Surabaya : 082110284461 : backfreeze@gmail.com : Bring Order From Chaos

72



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Bayu Tri Arsando : 2313 100 088 : Jakarta, 10 Agustus 1995 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0838 9905 9334 : bayu@himatekk-its.com : Melangkahdi jalan Allah

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Edwin Fatah Daniswara : 2313 100 060 : Jakarta, 23 September 1995 : SemolowaruTimur : 0898 7062 667 : edwin.daniswar@gmail.com : Hasil yang baik, berasaldari proses yang baik

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Rr. SitiKhansaDwiPrini : 2313 100 144 : Surabaya, 29 Juli 1995 : JL SukoliloKasih I no 19 Keputih : 0812 3436 7745 : prinidp@yahoo.com : Never ever ever give up!

: DewiWulandari : 2313 100 080 : Lumajang, 14 April 1995 : Jln. Simomagerejo Tengah No 24 : 0857 3342 4056 : dewidwd@yahoo.com : Melakukan yang terbaik yang saya bisa. Allah yang akanmenyelesaikansisanya

: Nadia Mumtazah : 2314 100 001 : Sidoarjo, 12 November 1995 : PerumahanDosen U-11 : 087702751519 : mumtazah_nadia@yahoo.com : if you want to go fast, go alone. if you want to go far, go together

73


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Steven Wellington Chandra : 2314 100 003 : Batam, 27 November 1996 : Apartment Dian Regency, Keputih : 085668877550 : steven.chandra90@yahoo.com : you snooze you lose

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: BimaPrakasita : 2314 100 008 : Yogyakarta, 30 Oktober 1996 : Jln.TeknikArsitektur No.4 : 085A641264600 : bimaprakasita@gmail.com : Life is never a one way path

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Muhammad Risky Ceaser : 2314 100 005 : Bekasi, 21 Juli 1996 : Keputih 1D Nomor15 ,Surabaya : 082234897071 : muhamadriskyceaser61@gmail.com : it all started with the intention

: Rima NurFarkhanni : 2314 100 0021 : Kebumen, 25 September 1996 : KeputihTegalTimur III C 41 : 087737625345 : rimanfarkha@gmail.com : Jadikanhiduplebihhidup

: Ansori : 2314 100 087 : Pamekasan, 4 Oktober 1995 : Keputih Gang II No.27A, Surabaya : 087750323240 : ori.ansori17@gmail.com : Remember Your Parents

74


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RizkaAulia Rahmati : 2314 100 701 : Sigli,12 Mei 1996 : Jln. Ilmualampasti B/2 perumahandosen ITS : 0853 i20000863/087808406580 : rizkaauliarahmati@gmail.com : try to be the best although can't be the best

75



Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: YudhiantonoAtidhira : 2313 100 109 : Jakarta, 3 Juli 1995 : RungkutPermai X/G5, Surabaya : 0818 0307 7116 : yudhiatidhira@himatekk-its.com : Majubersama Allah

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Dimas AgungLaksono : 2313 100 114 : Bekasi, 20 Juni 1995 : Bumi Marina Emas Selatan E/120 : 0822 4414 4302 : agung.d.laksono@gmail.com : Jikatidakinginberesiko, makatidakakanmenciptakan masa depan yang baru.

: Vincent WinataTedjorahardjo : 2313 100 159 : Surabaya, 7 Agustus 1995 : Jl. KlampisSemolo Barat 7/28 : 0819 3160 8065 : tedjo_vincent@hotmail.com : You only live once. But if you do it right, once is enough.

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Lettizia Kris Harjanto : 2313 100 141 : Solo, 11 Agustus 1995 : Blok N-7Perumdos ITS : 0822 3393 2680 : lettiziakrisharjanto@yahoo.com : No Sacrifice No Victory

: DenintaNur Iwana : 2313 100 162 : Cirebon, 19 Desember 1995 : KeputihMakam No.3 : 0857 6501 4360 : deninta.iwana@gmail.com : Be positively awesome

76


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RizkiyahFitriIzzati : 2313 100 051 : Gresik, 9 Mei 1995 : Jl. Bengawan BW-8 WismaTropodo : 0856 3207 936 : rizkiyahftr@gmail.com : Falling Forward

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: Farida Norma Yulia : 2314 100 011 : Surabaya, 5 July 1996 : Kutisari Utara I number 68, Surabaya : 081232244405 : ridanorma@gmail.com : keep your dreams alive, you will survive!

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: ShaumaHibatulWafi : 2313 100 154 : Balikpapan, 23 januari 1997 : Keputih gang Makam : 0812 2833 0335 : wafishauma@outlook.com : Le’effortest ma force

: Mohammad RizkiMuliadi : 2314 100 014 : Pekanbaru, 28 September 1996 : Keputih Gang 1D nomor 11 Surabaya : 082230997685 : m.rizkimuliadi@yahoo.com : positive thinking!

: NadhifAchmadFaiz : 2314 100 059 : Jakarta, 14 Mei 1996 : Jln.Semampirtengahgang 8 no.2 : 081219555531 : nadhifahmad14@gmail.com : La Tahzan (Dont be sad)

77


Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: RedinaAyuNur Q.P : 2314 100 098 : Kediri, 14 Maret1996 : KeputihGg 1C/no. 7A : 082332584616 : redinaayu@gmail.com : Living in the moment

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: UmmuDzawilhijjah : 2314 100 108 : Kijang, 6 mei 1996 : jl.keputih gg.2 pasar : 083183200779 : ummudzawilhijjah@gmail.com : let it flow and try to calm down

: FyaWidyaIrawan : 2314 100 118 : Surabaya, 10 Juli 1997 : RungkutHarapan K-3 : 081330618235 : fyawidya10@gmail.com : Catch your dream wisely

Nama NRP TTL Alamat No. Telp e-mail Motto

: HardiParulian : 2314 100 143 : Jakarta, 26 Januari 1995 : KeputihGg. 2 No. 27A, Surabaya : 089630596468 : hardi.parulian@gmail.com : I am do my best, then let God do the rest

78


1NJGJHGJGJ78


VICE OF HEAD OF HIMATEKK PROGRAM KERJA 1. RAPAT KERJA HIMATEKK FTI-ITS 2015-2016 Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Dibutuhkan suatu wadah untuk sinkronisasi kegiatan internal HIMATEKK FTI-ITS dan kegiatan dengan Unit, juga dibutuhkannya suatu moment awal untuk menciptakan suasana akrab di internal pengurus HIMATEKK FTI-ITS dan juga dengan Unit. Deskripsi Kegiatan : Pembahasan Program kerja yang akan dilaksanakan selama satu periode kepengurusan, sinkronisasi jadwal proker dan agenda di internal HIMATEKK FTI-ITS maupun HIMATEKK FTI-ITS dengan unit dengan disisipkan kegiatan yang mempererat kekeluargaan antar pengurus Tujuan : Merancang dan menetapkan program kerja dan agenda HIMATEKK FTI-ITS dan mensinkronisasi dengan Unit serta mempererat kekeluargaan antar pengurus Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015-2016 dan perwakilan unit Tolok Ukur :  75% Pengurus HIMATEKK FTI-ITS mengikuti Rapat Kerja Keberhasilan HIMATEKK FTI – ITS 2015/2016  Terdapat perwakilan pengurus masing-masing unit  Terbentuknya timeline program kerja dan agenda bersama unit selama satu periode kepengurusan Waktu : 10-13 Agustus 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 1.000.000,00 Iuran Peserta : Rp 6.000.000,00 2. UPGRADING PENGURUS HIMATEKK 2015-2016 Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Dibutuhkan suatu kegiatan yang dapat membekali pengurus dalam melaksanakan program kerja nantinya, dan juga kegiatan yang mengembalikan semangat pengurus ketika jenuh di tengah kepengurusan Deskripsi Kegiatan : Kegiatan yang memberikan pembelajaran mengenai nilainilai dasar berorganisasi, peningkatan motivasi dan penanaman SOB terhadap HIMATEKK dan pembentukan kader HIMATEKK selanjutnya disertai dengan simulasi yang dilaksanakan 2 kali selama satu periode kepengurusan Tujuan : Memberikan pembelajaran mengenai nilai-nilai dasar berorganisasi, peningkatan motivasi, peningkatan softskill dan penanaman SOB terhadap HIMATEKK FTI-ITS serta pembentukan kader HIMATEKK selanjutnya. Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS Tolok Ukur :  80% staff mengikuti Keberhasilan  80% nilai post test staff meningkat Waktu : 17-18 Oktober 2015 dan 21-23 Maret 2016 Anggaran Dana :

79


Jurusan Kas HIMATEKK

: :

3. PROGRESS REPORT Penanggung Jawab : Latar Belakang :

Rp 800.000,00 Rp 200.000,00

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana

: :

Muhammad Haikal Diperlukannya suatu forum yang digunakan untuk pelaporan kinerja HIMATEKK FTI-ITS dalam suatu periode yaitu 6 bulan sekali Merupakan suatu program untuk melaporkan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS kepada LMJ dan Mahasiswa Teknik Kimia ITS per enam bulan Melaporkan kepada LMJ tentang perkembangan Proker yang telah di jalankan oleh HIMATEKK setiap enam bulan dan saran untuk proker 6 bulan kedepan. LMJ dan Mahasiswa Teknik Kimia ITS Terlaksana 1 kali

: :

30 November -13 Desember 2015 -

4. HIMATEKK Appreciation Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Dibutuhkan suatu media untuk menumbuhkan kembali motivasi kerja pengurus sehingga terpacu untuk berprestasi serta bentuk penghargaan terhadap kinerja pengurus HIMATEKK dan unit. Deskripsi Kegiatan : Memberikan award kepada pengurus dan departemen yang memiliki kinerja terbaik selama satu bulan dan selama satu periode kepengurusan serta memberikan penghargaan berupa sertifikat kepada seluruh pengurus HIMATEKK FTIITS dan Ketua Unit diakhir kepengurusan. Tujuan : Memberikan award kepada pengurus dan departemen serta ketua unit Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2014-2015 Tolok Ukur :  Terlaksana 8x staff of the month yang diumumkan setiap Keberhasilan bulan  Terlaksana 8x departement of the month yang diumumkan setiap bulan  Terlaksana 1x staff of the year  Terlaksana 1x departement of the year  100% Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 dan Ketua Unit mendapatkan sertifikat Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 150.000,00 Jurusan : Rp 400.000,00 5. Pembentukan dan Evaluasi PPSDP Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Perlunya alur yang terencana untuk penanaman nilai bagi pengurus.

80


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : : : :

6. SMART BOOK Penanggung Jawab : Latar Belakang :

Membuat PPSDP sesuai kebutuhan pengurus 2015/2016 dan mengevaluasi pada setiap tahapan Terevaluasinya PPSDP yang sudah ada untuk disesuaikan dengan kebutuhan pada kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016  Terbentuk dan terevaluasinya PPSDP  Terbentuk Rapor staff Oktober 2015, Februari 2016, dan April 2016 Rp 100.000,00

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Muhammad Haikal Perlunya panduan dasar bagi pengurus HIMATEKK FTI-ITS terkait dengan visi-misi HIMATEKK FTI-ITS, All About ITS, All about Teknik Kimia, tanda tangan surat, data pengurus, struktur organisasi HIMATEKK FTI-ITS dan Unit, AD/ART HIMATEKK, SOP Surat, alur pengajuan proposal, aturan internal dan administrasi. Panduan dasar bagi pengurus HIMATEKK FTI-ITS terkait dengan visi-misi HIMATEKK FTI-ITS, All About ITS, All about Teknik Kimia, Tanda tangan surat, data pengurus, struktur organisasi HIMATEKK FTI-ITS dan Unit, AD/ART HIMATEKK, SOP Surat, alur pengajuan proposal, aturan internal dan administrasi. Memberikan penanaman visi-misi HIMATEKK FTI-ITS serta sebagai panduan dasar kepada pengurus dalam melaksanakan kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015-2016  100% pengurus mendapatkan smart book  80% pengurus mengetahui dan memahami konten smart book September 2015

Anggaran Dana Iuran Peserta

: :

Rp 2.000.000,00

7. HIMATEKK GATHERING Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Perlunya suatu moment untuk penanaman nilai PPSDP, penjagaan motivasi, perluasan wawasan dan mempererat rasa kekeluargaan antar pengurus Diskripsi Kegiatan : Kegiatan yang berorientasi pada penanaman nilai PPSDP, penjagaan motivasi, perluasan wawasan dan mempererat rasa kekeluargaan antar pengurus. Tujuan : Mewadahi silaturahmi antar pengurus, penanaman nilai dari PPSDP, perluasan wawasan dan juga penjagaan motivasi dan kekeluargaan pengurus. Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016

81


Tolok Ukur Keberhasilan Waktu

: :

Selama kepengurusan

Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: :

Rp 100.000,00

 70% pengurus mengikuti HIMATEKK GATHERING  Terlaksana 4 kali

AGENDA 1. Organization Evaluating and Maintaining Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Dibutuhkan suatu hal untuk mengontrol dan menilai kinerja HIMATEKK FTI-ITS dalam satu kepengurusan, dan didapatkan data kinerja, evaluasi dan rencana kedepannya. Deskripsi Kegiatan : Suatu program kontroling dan pengevaluasian HIMATEKK selama satu kepengurusan, dengan bekerja sama dengan LMJ. Tujuan : Mengontrol kegiatan HIMATEKK dan mengetahui kondisi organisasi serta mendapatkan cara pengembangan sesuai dengan hasil AKO RPO. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia ITS Tolok Ukur :  Terbentuk AKO RPO dan tersalurkan informasi kepada Keberhasilan kepengurusan selanjutnya  Terdapat data kinerja HIMATEKK berupa proker check list. Waktu : Selama Kepengurusan Anggaran Dana : -

2. HIMATEKK ON VACATION Penanggung Jawab : Muhammad Haikal Latar Belakang : Suatu kepengurusan yang telah dibuka dengan rapat kerja, dibutuhkan juga suatu penutupan dalam kepengurusan sehingga menciptakan suatu kenangan. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan pada akhir kepengurusan sebagai penutup kepengurusan dengan harapan dapat memberikan kenangan. Tujuan : Mempererat tali silahturahmi antar pengurus diakhir kepengurusan Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS Tolok Ukur : 70% Pengurus mengikuti HIMATEKK ON VACATION Keberhasilan Waktu : 6-8 Mei 2016 Anggaran Dana : Iuran Peseta : Rp 1.000.000,00

82


GENERAL SECRETARY Program Kerja Bidang Kesekretariatan 1. Pembenahan Kantor HIMATEKK FTI-ITS Penanggung Jawab : Rika Dwi Nanda Latar Belakang : Kondisi kantor yang terkadang tidak ideal dan berantakan dapat membuat kerja tidak nyaman serta pentingnya suatu pengarsipan data sebagai pengukuran keberhasilan suatu program kerja sehingga diperlukannya pembenahan kantor HIMATEKK FTI-ITS secara berkala. Deskripsi Kegiatan : Pembenahan kantor HIMATEKK FTI-ITS meliputi : • Menata tata ruang Kantor HIMATEKK FTI-ITS sesuai denah  Membersihkan kantor HIMATEKK FTI-ITS  Menata dan memasang organigram serta foto kepengurusan di kantor HIMATEKK FTI-ITS • Mengeluarkan barang yang sudah tidak diperlukan  Penataan arsip dan inventaris secara keseluruhan maupun per departemen dan divisi.

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana Kas HIMATEKK Jurusan

: : :

2. Inventarisasi Penanggung Jawab : Latar Belakang : Deskripsi Kegiatan

:

• Penataan barang yang berada di gudang • Penggandaan kunci Kantor HIMATEKK FTI - ITS dan kunci gudang Membenahi tata ruang Kantor HIMATEKK FTI - ITS agar nyaman, rapi, bersih dan kondusif sesuai dengan denah. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS.  Terpasang denah Kantor HIMATEKK FTI – ITS pada bulan September 2015  Terlaksana 4 kali dalam 1 periode kepengurusan  Terdapat perwakilan 1 kabinet dan 3 staff tiap departemen atau divisi.  Minggu kedua Bulan September 2015  Minggu pertama Bulan Desember 2015  Minggu pertama Bulan Maret 2016  Minggu pertama Bulan Mei 2016 Rp 200.000,00 Rp 500.000,00 Giska Koesumasari Putri Perlunya pemenuhan dan perawatan inventaris karena inventaris merupakan komponen penting yang diperlukan sebagai penunjang kinerja organisasi. Mendata inventaris yang ada pada awal kepengurusan dengan pendataan rutin satu kali setiap bulannya, mengontrol penggunaan barang-barang inventaris hingga di akhir kepengurusan, memperbaiki inventaris yang rusak, melengkapi kekurangan inventaris yang diperlukan,

83


Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA Kas HIMATEKK

: : : : :

menjaga dan merawat inventaris yang telah tersedia serta mengganti inventaris yang tidak bisa diperbaiki kembali. Mengetahui kondisi inventaris, memenuhi kebutuhan inventaris yang diperlukan, merawat dan mengontrol penggunaan inventaris HIMATEKK FTI-ITS. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS.  Adanya data inventaris pada bulan Juli awal kepengurusan.  Adanya data inventaris bulanan yang tercatat dalam buku inventaris yang terupdate pada minggu pertama setiap bulan.  Adanya buku peminjaman inventaris HIMATEKK FTI ITS  Terpenuhinya 85 % inventaris yang diajukan pada awal kepengurusan. Selama kepengurusan dan terupdate setiap 1 bulan sekali Rp 700.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 100.000,00

3. Pembuatan dan Controlling Jadwal Piket Penanggung Jawab : Rika Dwi Nanda Latar Belakang : Menciptakan kondisi kantor agar tetap kondusif setiap harinya untuk menunjang kenyamanan kerja di kantor HIMATEKK FTI-ITS sehingga perlu adanya pembuatan dan controlling jadwal piket. Deskripsi Kegiatan : Piket harian yang dilakukan per departemen dan divisi sesuai jadwal yang ditentukan, yaitu dari hari Senin hingga Sabtu dengan aturan dan tugas yang telah ditentukan. Bentuk controlling dilakukan dengan adanya absensi dan berita acara piket harian serta piket punishment untuk pengurus yang tidak menjalankan piket. Tujuan : Menjaga kebersihan, kerapian dan kenyamanan kantor sehingga tercipta suasana yang kondusif yang dapat mendukung kinerja pengurus HIMATEKK FTI-ITS serta dapat menumbuhkan rasa kepemilikan dari pengurus HIMATEKK FTI-ITS terhadap pemeliharaan kantor dan inventarisnya. Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS. Tolok Ukur :  Terbentuk dan terkontrolnya jadwal piket harian. Keberhasilan  Terlaksananya piket oleh setiap departemen dan divisi dengan minimal 80% pengurus setiap departemen dan divisi. Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : 4. ASF (Appreciation, Administration, Secretarial, and Finances) Corner Penanggung Jawab : Giska Koesumasari Putri

84


Latar Belakang

:

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

Perlunya tata administrasi yang jelas, tertib, dan terkoordinir untuk mempermudahkan pengurus dalam mengetahui adanya SOP dalam administrasi dan memperjelas tentang alur pengajuan surat, proposal, LPJ, SPJ ke birokrasi. ASF Corner adalah kegiatan pembuatan papan yang di dalamnya terdapat SOP pembuatan surat, proposal, SPJ, LPJ disertai alur pengajuannya ke birokrasi, nama-nama penting di birokrasi dan, aturan administrasi dan kesekretariatan, papan apresiasi bagi staff tertib administrasi dan kesekretariatan serta informasi – informasi lainnya yang menunjang di bidang administrasi dan kesekretariatan bagi pengurus HIMATEKK FTI-ITS.  Menciptakan HIMATEKK FTI-ITS yang memiliki tata administrasi yang jelas, tertib dan terkoordinir serta diharapkan pengurus tahu dan dapat mengaplikasikan administrasi dengan benar.  Memberikan apresiasi kepada pengurus yang tertib administrasi dan kesekretariatan. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS.  Terpasang papan informasi di HIMATEKK office dengan lokasi yang mudah dilihat  Ter-update nya papan informasi 5 kali dalam satu periode kepengurusan.  80% pengurus mengetahui dan 75% pengurus mengaplikasikan SOP dengan benar  85% proposal, LPJ dan 80% surat dan sertifikat sesuai dengan SOP Selama kepengurusan Rp 100.000,00

Bidang Administrasi 1. Pembuatan dan Sosialisasi Buku Identitas HIMATEKK FTI-ITS Penanggung Jawab : Rika Dwi Nanda Latar Belakang : Pengetahuan mengenai hal-hal yang fundamental dari kinerja yang ada di HIMATEKK FTI-ITS sangat di perlukan terutama bagi pengurus HIMATEKK FTI-ITS dan juga anggota HIMATEKK FTI-ITS. Deskripsi Kegiatan : Pembuatan buku yang berisi tentang :  Visi-Misi HIMATEKK FTI-ITS  Profil Head of HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016  GBPK HIMATEKK FTI-ITS  TKO PPO HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016  AD/ART HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016  Ketentuan dan keterangan penggunan Logo HIMATEKK

85


   

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu

:

Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: :

Struktur Organisasi HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 Daftar pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 Database pengurus HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 Program kerja dan Agenda HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016  Lampiran administrasi, kesekretariatan dan keuangan  Lampiran timeline program kerja dan agenda HIMATEKK FTI-ITS Menciptakan buku yang berisi hal-hal fundamental dari pelaksanaan kinerja HIMATEKK FTI-ITS serta pedoman dalam bidang administrasi kesekretariatan dan keuangan. Anggota HIMATEKK FTI-ITS  Adanya buku identitas HIMATEKK FTI-ITS secara hard copy maupun soft copy yang terupload dalam web HIMATEKK FTI-ITS pada September 2015  Tersosialisasinya buku identitas HIMATEKK FTI-ITS pada bulan September 2015 Mulai pembuatan : Juli 2015 Mulai Sosialisasi : September 2015 Rp. 100.000,00

2. Pembuatan Kelengkapan Administrasi dan Pengarsipan Penanggung Jawab : Giska Koesumasari Putri Latar Belakang : Pengarsipan merupakan controlling terhadap suatu sistem administrasi yang menjadi penilaian terhadap kinerja administrasi yang rapi dan tertib. Deskripsi Kegiatan : • Pembuatan buku agenda tiap departemen dan divisi, map rekapan surat masuk dan keluar, proposal dan LPJ, MOM dan CV serta map untuk laporan kas setiap departemen dan divisi.  Pembuatan buku inventaris dan buku dokumentasi kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. • Penggunaan dropbox untuk media penyimpanan dalam bentuk softcopy. Tujuan : Menciptakan suatu sistem administrasi yang tertib dan rapi sehingga memudahkan pengurus dalam menjalankan administrasi khususnya dalam hal pengarsipan dalam bentuk hard copy dan soft copy Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS Tolok Ukur :  Adanya buku agenda tiap departemen dan divisi, map Keberhasilan rekapan surat masuk dan surat kekluar, rekap proposal, LPJ, MOM dan CV, map laporan kas departemen dan divisi, buku inventaris, dan buku dokumentasi.  Adanya pengarsipan dalam bentuk hardcopy berupa surat masuk dan keluar, proposal, LPJ, MOM, CV, rekapan absensi program kerja, laporan kas departemen dan divisi, jurnal umum, buku inventaris serta buku dokumentasi.  Adanya pengarsipan dalam bentuk softcopy berupa

86


Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

rekapan surat keluar dan masuk, rekapan absensi, proposal, LPJ, MOM, CV, dokumentasi program kerja, laporan kas departemen dan divisi serta buku inventaris. Selama kepengurusan Rp 150.000,00

3. Simulasi dan Penyempurnaan Center of Administration Penanggung Jawab : Rika Dwi Nanda dan Giska Koesumasari Putri Latar Belakang : Pentingnya untuk semua pengurus mengerti administrasi HIMATEKK FTI-ITS dengan baik maka diperlukannya simulasi dalam hal administrasi (pembuatan surat, proposal, LPJ, SPJ) Deskripsi Kegiatan : Kegiatan simulasi pembuatan surat, proposal, LPJ dan SPJ bagi pengurus HIMATEKK 2015/2016 sebagai pembekalan dalam menjalankan program kerja serta sosialisasi center of administration. Tujuan :  Melatih pengurus HIMATEKK FTI – ITS dan unit dalam pembuatan surat, proposal, LPJ dan SPJ kegiatan sehingga memudahkan pengurus dalam menjalankan administrasi dalam satu tahun kepengurusan.  Memberikan pengarahan kepada pengurus HIMATEKK FTI-ITS dan juga pengurus unit tentang center of administration sehingga dapat terwujud tertib administrasi dan kesekretariatan. Sasaran : Pengurus HIMATEKK FTI-ITS dan pengurus unit. Tolok Ukur :  Diikuti oleh 100% kabinet dan staff. Keberhasilan  Diikuti oleh perwakilan pengurus setiap unit  70% kabinet dan 75% staff bisa membuat surat, proposal,LPJ atau SPJ kegiatan yang sesuai dengan SOP.  Center of Administation terupdate dan tersosialisasikan. Waktu : Selama bulan September 2015 dan Februari 2016 Anggaran Dana : 4. Adteam on Progress Penanggung Jawab : Latar Belakang : Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Giska Koesumasari Putri Perlunya controlling secara berkala agar segala sesuatu mengenai administrasi dapat terarsip dengan baik.  Memberi arahan, update informasi mengenai administrasi kesekretariatan, administrasi keuangan dan evaluasi tentang : - SOP dalam pembuatan surat, proposal, LPJ, SPJ, sertifikat kegiatan, aturan internal administrasi pengurus. - Progress report - Controlling piket  Sharing dan internalisasi  Pelaporan keuangan departemen dan divisi. Mengevaluasi dan meningkatkan kinerja administration team sehingga dapat menunjang kinerja HIMATEKK FTI-ITS secara keseluruhan serta menciptakan hubungan dan

87


Sasaran

:

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu

:

Anggaran Dana

:

komunikasi yang baik. Seluruh sekretaris departemen, sekretaris divisi, dan bendahara divisi  Adanya 10 kali rapat selama 1 periode kepengurusan.  Minimal 90% kehadiran masing-masing anggota Adteam dari seluruh Adteam on Progress Setiap bulan selama 1 periode kepengurusan mulai Bulan Agustus 2015 hingga Mei 2016 -

5. Pengadaan Laporan Evaluasi HIMATEKK FTI-ITS Penanggung Jawab : Rika Dwi Nanda Latar Belakang : Perlunya evaluasi sebagai salah satu tools agar kita dapat memperbaiki diri ke depannya dan menjadi bukti yang valid mengenai pertanggungjawaban terhadap kinerja yang telah dilakukan. Deskripsi Kegiatan : Pengadaan laporan evaluasi untuk pelaporan kinerja HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 yang diadakan 6 bulan sekali, yaitu satu kali draft progress report dan satu kali laporan pertanggungjawaban. Tujuan : Sebagai sarana dalam memperlancar terlaksananya laporan evaluasi HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016. Sasaran : Anggota HIMATEKK FTI-ITS. Tolok Ukur : Terlaksana 2 kali dalam satu periode kepengurusan Keberhasilan Waktu : Bulan Desember 2015 dan Mei 2016 Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp. 200.000,00

88


STUDENT RESOURCES DEVELOPMENT DEPARTMENT PROGRAM KERJA 1. Upgrading Steering Committee Penanggung Jawab : Thariq Ridho Firmansyah Latar Belakang : Pentingnya pemberian wawasan dan upgrading kepada para anggota SC tentang gambaran umum kaderisasi beserta bagaimana pengonsepannya untuk pembinaan mahasiswa baru. Deskripsi Kegiatan : Pelatihan yang bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada anggota SC agar dapat mengerti peran fungsinya dalam pembinaan mahasiswa baru. Bentuk pelatihan berupa ceramah, diskusi dan simulasi. Tujuan : Memberikan wawasan tentang metode dalam membangun karakter mahasiswa baru yang inovatif, kreatif, prestatif dan dinamis demi terselenggaranya kaderisasi ideal yang kondusif yang nantinya membantu dalam perkembangan potensi diri mahasiswa baru. Sasaran : Seluruh anggota SC Kaderisasi 2015/2016 Tolok Ukur :  100% SC mengikuti Keberhasilan  80% hasil post test meningkat Waktu : Minggu ke-1 Agustus 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 600.000,00 Iuran Peserta : Rp 200.000,00

2. Training For Instructure Penanggung Jawab : Ismail Yudhistira Latar Belakang : Perlunya pelatihan yang melatih calon-calon instruktur agar mampu menyampaikan materi dan nilai-nilai di lapangan dengan sebaik-baiknya sehingga tujuan yang telah ditetapkan tercapai dengan tepat. Deskripsi Kegiatan : Pelatihan yang bertujuan untuk membentuk instruktur yang memiliki kompetensi dan kemampuan yang baik, dan berkomitmen dalam pembinaan mahasiswa baru. Bentuk pelatihannya berupa ceramah, diskusi dan simulasi. Tujuan : Memberikan wawasan kepada mahasiswa Teknik Kimia agar dapat menjadi instruktur yang kreatif, inovatif, berkomitmen dan berkompeten. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat III dan tingkat IV Tolok Ukur :  Terbentuknya 75 orang instructure committee Keberhasilan  75 % hasil feedback materi meningkat Waktu : Minggu ke-3 Agustus 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 700.000,00 Iuran Peserta : Rp 1.200.000,00 3. Mental and Character Building Penanggung Jawab : Nizar Dwi Wibowo dan Dwi Erlangga Latar Belakang : Perlunya pengenalan budaya yang ada di Teknik Kimia FTIITS dan bidang-bidang yang terdapat di dalamnya sehingga

89


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA

: : : : : :

memiliki wawasan yang dibutuhkan untuk menjalani peran sebagai mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS serta perlunya pembentukan mental dan karakter pada mahasiswa baru diawal masa perkuliahan untuk mempersiapkan jati diri mereka sebagai seorang kader penerus Teknik Kimia FTIITS ke depannya. Kegiatan berupa ceramah, simulasi, dan outbound yang ditujukan kepada mahasiswa tahun pertama. Diharapkan dalam pelatihan ini mahasiswa baru dapat mengenal lebih dalam tentang teknik kimia dan dunia perkuliahan, serta memiliki mentalitas yang baik sebagai seorang kader Teknik Kimia FTI-ITS ke depannya.  Menanamkan jati diri sebagai seorang mahasiswa Teknik Kimia ITS serta kader Teknik Kimia FTI-ITS untuk ke depannya.  Memperkenalkan lingkungan dan budaya Teknik Kimia.  Memperkenalkan bidang-bidang yang terdapat di Teknik Kimia FTI-ITS.  Penanaman nilai–nilai mental dan karakter kepada mahasiswa tingkat I. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat I 100% mahasiswa baru angkatan 2015 mengikuti Mental and Character Building Minggu ke 4 Agustus – Minggu ke 1 September 2015 Rp 5.800.000,00 Rp 1.500.000,00

4. Sosialisasi Fundamental HIMATEKK FTI ITS Penanggung Jawab : Ismail Yudhistira Latar Belakang : Perlu adanya pedoman umum, pedoman pelaksanaan dan petunjuk pelaksanaan organisasi kemahasiswaan keluarga mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dan pola pengembangan mahasiswa di segala bidang sebagai acuan dasar pengembangan sumber daya mahasiswa tiap tahunnya yang diketahui oleh seluruh warga Teknik Kimia ITS. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan yang dilaksanakan untuk mensosialisasikan pedoman umum, pedoman pelaksanaan dan petunjuk pelaksanaan organisasi kemahasiwaan keluarga mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dan pola pengembangan sumber daya mahasiswa (PPSDM) hasil evaluasi tahun lalu kepada mahasiswa Teknik Kimia ITS. Tujuan :  Mahasiswa mengetahui dasar-dasar pemikiran mahasiswa dalam lingkup internal.  Mengetahui pola pengembangan sumber daya mahasiswa dari pembentukan dasar-dasar pada mahasiswa tahap pengenalan hingga tahap pengabdian  Memberikan arahan yang jelas terkait pengembangan

90


Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

bidang-bidang di Teknik Kimia FTI-ITS Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  Terlaksana  80% mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS yang hadir dalam sosialisasi fundamental HIMATEKK FTI-ITS memahami tentang Pedoman umum, pedoman pelaksanaan dan petunjuk pelaksanaan organisasi kemahasiswaan keluarga mahasiswa Teknik Kimia FTIITS dan PPSDM dibuktikan dengan kuisioner. Oktober / November 2015

Waktu : Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00

5. Suksesi Raya HIMATEKK FTI ITS Penanggung Jawab : Dwi Erlangga dan Arief Prayogo Latar Belakang : Perlu adanya regenerasi kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS setiap tahunnya. Deskripsi Kegiatan : Serangkaian acara regenerasi pengurus HIMATEKK FTIITS mulai dari penetapan tata tertib pemilu, kampanye calon Head of HIMATEKK (HoH), pemilihan HoH, forum pertanggungjawaban hingga forum demisionerisasi HoH lama dan HoH terpilih. Tujuan :  Meregenerasi kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016  Mengadakan forum pertanggungjawaban Kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur : 81% dari DPT mahasiswa Teknik Kimia ikut memilih Keberhasilan Waktu : Maret –Juni 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 800.000,00 IKOMA : Rp 500.000,00 Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00 AGENDA 1. MSCC (Mapping, Suporting, and Controlling Our Cadres) Penanggung Jawab : Arief Prayogo dan Novira Dewanti Latar Belakang : Perlu adanya pemetaan kader-kader Teknik Kimia, pembekalan tentang wawasan ormawa-ormawa di ITS dan supporting kader yang akan dan yang telah aktif di ormawa-ormawa di ITS selanjutnya mengontrol kader Teknik Kimia diluar. Deskripsi Kegiatan : Pemetaan, pembekalan, mengontrol serta memberi dukungan untuk kader Teknik Kimia ITS yang akan dan yang telah aktif di berbagai ormawa di ITS untuk mahasiswa tingkat 1 hingga tingkat 4. Tujuan :  Melakukan pemetaan minat organisasi dan membekali mahasiswa tingkat I yang akan berkontribusi di ormawa KM ITS.

91


Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

Mengarahkan kader – kader teknik kimia yang ada di ormawa KM ITS untuk mahasiswa tingkat II sampai IV.  Mengontrol kader-kader Teknik Kimia yang ada di ormawa KM ITS.  Usaha-usaha memberikan support kepada kader-kader teknik kimia tingkat II sampai IV di ormawa lain. : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat I sampai IV :  100% pemohon surat rekomendasi mendaftarkan dirinya di Ormawa-ormawa ITS.  Adanya 3 kali jenjang forum (pembekalan, controlling dan apresiasi) kepada mahasiswa yang berkontribusi di ormawa ITS  Terbentuknya database mengenai persebaran kader Teknik Kimia aktif 2015/2016 dan dibukukan. : Selama kepengurusan : : Rp 50.000,00

2. Controlling Elemen Kaderisasi

Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: :

3. Road To K55

: : :

Ismail Yudhistira dan Thariq Ridho Firmansyah Pentingnya kontrol terhadap elemen kaderisasi selama berjalannya proses kaderisasi. Mengontrol elemen kaderisasi yaitu SC dan IC dalam serangkaian kaderisasi 2015/2016. Mengontrol elemen kaderisasi yaitu SC dan IC sehingga tercipta koordinasi yang baik antara elemen kaderisasi dan SRD. IC dan SC  85% SC dan IC mendapatkan nilai AB  Terbentuknya rapor SC dan IC Selama kepengurusan hingga SK dicabut Rp 150.000,00

Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana

: : :

Thariq Ridho Firmansyah Perlu adanya kegiatan-kegiatan yang mendukung dan mempercepat pemberian status warga pada angkatan 2015. Serangkaian kegiatan untuk mempercepat pemberian status warga pada angkatan 2015 Teknik Kimia FTI ITS Mahasiswa 2015 mendapatkan status K-55 Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat I Terbentuknya K55

: :

Selama kepengurusan hingga terbentuk K-55 -

4. UNC (Upgrading New Cadres)

92


Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana

: : : :

Dwi Erlangga dan Amanda Karida Putri Diperlukan adanya kontroling kegiatan selama tahapan pengenalan bagi mahasiswa baru 2015 yang dapat menciptakan rasa memiliki dan kebanggaan terhadap HIMATEKK dan jurusan Teknik Kimia FTI-ITS. Kegiatan ini merupakan bentuk kontrol rangkaian agenda kegiatan pembinaan mahasiswa baru 2015 yang dirancang dan dilaksanakan oleh HIMATEKK FTI-ITS pada tahap pengenalan dengan mencakup berbagai bidang kemahasiswaan di Teknik Kimia FTI-ITS. Mengenalkan kepada mahasiswa tingkat I mengenai seluruh bidang di HIMATEKK. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat I  100% rangkaian UNC terlaksana dan 80% mencapai TUK September 2015 – Januari 2016 -

5. Evaluasi dan Implementasi PPSDM

Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana

:

Ainurazis Ramadhana Perlu adanya pola pengembangan mahasiswa di segala bidang sebagai acuan dasar pengembangan sumber daya mahasiswa tiap tahunnya yang dapat diaplikasikan oleh elemen pelaksana (fungsionaris) di Teknik Kimia FTI-ITS khususnya kepada kepala bidang dan perlu adanya evaluasi terukur kepada pola yang disepakati bersama demi perbaikan di tahun depan. Kegiatan yang dilaksanakan untuk mengimplementasikan dan mengevaluasi pola pengembangan sumber daya mahasiswa (PPSDM) yang telah tersosialisasi untuk perbaikan tahun depan. Memberikan arahan yang jelas terkait pengembangan bidang-bidang di Teknik Kimia FTI-ITS kepada setiap kepala bidang serta mengevaluasi pola pengembangan sumber daya mahasiswa dari pembentukan dasar-dasar pada mahasiswa tahap pengenalan hingga tahap pengabdian. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  Adanya penilaian dari parameter pencapaian yang dibentuk dan disepakati oleh tiap kepala bidang pada tiap tahap pola pengembangan sumber daya mahasiswa.  Adanya sistem evaluasi terukur yang disepakati bersama pada tahapan PPSDM Teknik Kimia FTI-ITS Evaluasi : Februari - Maret 2015 Implementasi : Selama kepengurusan -

Section of Training

93


PROGRAM KERJA 3. LKMM TD X-XVII Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran

:

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu Anggaran Dana Dekanat IKOMA Jurusan Iuran Peserta

: : : : : :

4. LKMM TD X-XVIII Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran

:

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu Anggaran Dana IKOMA Dekanat Jurusan Iuran peserta

: : : : :

:

Arief Prayogo Perlunya pengembangan kemampuan mahasiswa tingkat II dalam memanajemen suatu kegiatan. Pelatihan manajemen kegiatan yang diisi dengan diskusi dua arah dan simulasi. Memberikan pelatihan kepada mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS sehingga memiliki kemampuan dalam memanajemen suatu kegiatan Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat II yang belum mengikuti TD dan sudah lulus pra - TD  55 orang mahasiswa tingkat II mendaftar  85% materi tersampaikan dan 80% materi dipahami dengan baik dibutikan dengan hasil post test dan Performance Appraisal minimal 80. Minggu ke-2 Oktober 2015 Rp 1.140.000,00 Rp 1.250.000,00 Rp 500.000,00 Rp 1.250.000,00 Nizar Dwi Wibowo Perlunya pengembangan kemampuan mahasiswa tingkat I dan tingkat II dalam memanajemen suatu kegiatan Pelatihan manajemen kegiatan yang diisi dengan diskusi dua arah dan simulasi Memberikan pelatihan kepada mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS sehingga memiliki kemampuan dalam memanajemen suatu kegiatan Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat I dan II yang sudah lulus pra - TD  55% mahasiswa tingkat I mendaftar dan terdapat mahasiswa tingkat II yang mendaftar  85% materi tersampaikan dan 80% materi dipahami dengan baik dibutikan dengan hasil post test dan Performance Appraisal minimal 80. Minggu ke-2 dan Minggu ke-3 Februari 2016 Rp 1.250.000,00 Rp 1.828.000,00 Rp 500.000,00 Rp 2.000.000,00

5. Leadership Organizing (LO) Penanggung Jawab : Wahyuni Eka Muqni Latar Belakang : Perlunya pembentukan karakter dan pengetahuan tentang kepemimpinan sebagai bekal bagi calon-calon pengurus organisasi.

94


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA Iuran Peserta

: : : : :

Pelatihan menajemen organisasi yang setara dengan LKMM TM Menyiapkan kader-kader penerus organisasi ITS yang kuat, tangguh, berdedikasi tinggi dan memiliki solidaritas dan integritas yang kuat terhadap HIMATEKK pada khususnya dan ITS pada umumnya Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat II  25% mahasiswa tingkat II yang mendaftar  80% materi tersampaikan dan dipahami dengan baik dibuktikan dengan hasil post test dan Performance Appraisal minimal 70 Minggu ke-3 Maret 2016 Rp 1.000.000,00 Rp 2.500.000,00 Rp 2.100.000,00

6. Competency Organizing (CO) Penanggung Jawab : Ainurazis Ramadhana Latar Belakang : Kurangnya pengetahuan tentang organisasi di ITS serta perlunya wadah untuk mengembangkan wawasan terkait organisasi ITS pada kalangan mahasiswa tingkat I. Deskripsi Kegiatan : Pelatihan berbentuk seminar yang diakhiri dengan diskusi Tujuan : Memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tingkat I tentang ormawa di ITS Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS tingkat I Tolok Ukur :  80% mahasiswa Teknik Kimia tingkat I mengikuti Keberhasilan  80% materi tersampaikan dan dipahami dengan baik Waktu : Minggu ke-1 November 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 1.000.000,00 IKOMA : Rp 1.000.000,00

AGENDA 1. Goes To LKMM and LO Penanggung Jawab : Novira Dewanti dan Nizar Dwi Wibowo Latar Belakang : Kurangnya pengetahuan calon peserta dan pengetahuan tentang kondisi pada saat seleksi maupun saat pelatihan yang akan diikuti sehingga calon peserta memiliki bekal sebelum mengikuti pelatihan. Deskripsi Kegiatan :  LKMM TD: Terlaksananya roadshow LKMM TD sebelum seleksi berkas PPLKMM, LKMM TM dan LKMM TL Part I : Pembekalan tentang seleksi administrasi dan gambaran umum pelatihan (PPLKMM,LKMM TM, dan LKMM TL) Part II : Pembekalan tentang seleksi tulis Part III : Pembekalan tentang tes wawancara

95


Tujuan

:

Sasaran

:

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu

:

Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: :

 LO : Terlaksananya roadshow LO sebelum seleksi berkas

Mempersiapkan kader Teknik Kimia FTI ITS pada setiap jenjang pelatihan LKMM TM, PP LKMM dan LKMM TL. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS yang berhak mengikuti LKMM sesuai dengan urutan jenjang LKMM yang ada  Terlaksananya pembekalan 2 kali tiap jenjang LKMM (PPLKMM dan LKMM TM)  Terlaksananya roadshow LKMM TD  Terlaksananya roadshow LO Menyesuaikan dengan waktu LKMM dan setelah dilaksanakannya LKMM (Pra TD, TD, TM, TL, PP LKMM) dan LO Rp 50.000,00

2. Controlling LKMM and LO Penanggung Jawab : Amanda Karida Putri dan Ainurazis Ramadhana Latar Belakang : Perlunya menjaga stabilitas perkembangan mahasiswa yang mengikuti LKMM sebagai output dari kegiatan LKMM dan LO. Deskripsi Kegiatan : Controlling KPP tiap kegiatan LKMM dan LO Tujuan : Memantau terlaksananya KPP dan keikutsertaan alumni LKMM dan LO dalam serangkaian KPP. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS yang mengikuti LKMM dan LO Tolok Ukur :  Terlaksana dan terbentuk database controlling semua Keberhasilan KPP LKMM dan LO  Rata-rata 60% Peserta menjalani 100% KPP (yang sudah terlaksana) Waktu : Setelah dilaksanakannya LKMM (Pra TD, TD, TM, TL, PP LKMM) dan LO Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00

96


STUDENT TALENT DEVELOPMENT DEPARTMENT PROGRAM KERJA 1. Club Expo Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

Nisrina Hutti Perlunya pengenalan atmosfer minat bakat mengenai club club di Teknik Kimia FTI-ITS kepada mahasiswa baru agar dapat mengembangkan minat dan bakatnya. Mengenalkan club-club yang ada di Teknik Kimia FTI-ITS kepada mahasiswa baru Teknik Kimia FTI-ITS Mahasiswa baru Teknik Kimia FTI-ITS  Semua club mengikuti club expo  95 % Mahasiswa baru mengikuti club expo Minggu ke-1 September 2015 Rp 150.000,00

2. Maintaining and Reporting Club Penanggung Jawab : Rifky Putra Herminanto Latar Belakang : Maintaining dan reporting club diperlukan untuk memantau perkembangan minat dan bakat club yang menaunginya agar memenuhi standar operasional (SOP) club. Segala kegiatan club diatur di dalam SOP Club. Jika tidak berjalan sesuai SOP Club, maka club akan diberi peringatan. Maka dari itu perlu pengawasan STALDEV untuk menjaga eksistensinya. Tujuan :  Melaporkan perkembangan dan kemajuan club-club yang ada di Teknik Kimia kepada mahasiswa Teknik Kimia FTIITS  Memantau club agar berjalan sesuai dengan SOP Club  Membantu kesulitan yang dihadapi oleh club serta memberikan bantuan operasional club Sasaran : Club-club di Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur : • Terlaksananya 1 kali sosialisasi proker dan 2 kali forum Keberhasilan pelaporan (progress report club) • Adanya 90% laporan absensi dan berita acara dari setiap pertemuan club. • Semua club memenuhi 90% dari SOP Club Waktu :  Progress Report Club I (sosialisasi proker) pada minggu ke-2 September 2015, Progress Report Club II (forum pelaporan) minggu ke-3 Desember 2015, dan Progress Report Club III (forum pelaporan) minggu ke-3 bulan Mei 2016  Selama kepengurusan (untuk maintaining club) Anggaran Dana : Jurusan : Rp 1.000.000,00 Kas HIMATEKK : Rp 150.000,00 IKOMA : Rp 2.000.000,00 3. Club Expansion

97


Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Tujuan

:

Sasaran

:

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA AGENDA 1. Club Meeting Penanggung Jawab Latar Belakang

: : : : :

: :

Septa Ardiansyah Agar club yang ada di Teknik Kimia dapat dibanggakan, diperlukan upaya-upaya yang dilakukan STALDEV untuk memenuhinya. Menyalurkan kemampuan dan menambah pengalaman berkompetisi di bidang minat dan bakat dengan harapan meraih prestasi yang dapat dibanggakan oleh seluruh civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS. Club-club di Teknik Kimia FTI-ITS dan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS • Melakukan latih tanding - FDC putra 12 kali dan putri 2 kali - TBC 4 kali - VOC putra 4 kali dan putri 2 kali - PROTON 3 kali - CEEC 1 kali • Mengikuti event-event: - FDC putra 4 kali putri 2 kali - TBC 2 kali - VOC putra 1 kali putri 1 kali - PROTON 2 kali - CEEC 5 kali - SOURCE 4 kali - CEPOT 3 kali Selama kepengurusan Rp 1.000.000,00 Rp 100.000,00 Rp 1.500.000,00

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana

: :

Shada Zhafira Perlunya melakukan koordinasi rutin dengan club untuk mengetahui perkembangan & hal-hal apa saja yang diperlukan oleh club Melakukan koordinasi dan kesepakatan dengan club mengenai hal-hal yang diperlukan berkaitan dengan club. Club-club di Teknik Kimia FTI-ITS Terlaksana 8x dalam satu kepengurusan

: :

Hari Jumat pada minggu pertama setiap bulannya -

V.2 Section Head of Internal Event PROGRAM KERJA 1. Maintaining Sport Facilities Penanggung : Riandrika Iman Setyono Jawab Latar Belakang : Suatu iklim minat bakat tidak dapat berjalan dengan baik

98


Deskripsi Kegiatan Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA

: : : :

:

2. Chemical Games Penanggung Jawab Latar Belakang

jika tidak dilengkapi dengan fasilitas yang mendukung, maka dari itu STALDEV melakukan upaya pengadaan serta perawatan agar warga Teknik Kimia dapat berolahraga dengan fasilitas yang layak. Pengadaan dan perawatan fasilitas olahraga yang terdapat di Teknik Kimia FTI-ITS Memfasilitasi club dan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS agar mendapatkan fasilitas olahraga yang lebih baik Fasilitas olahraga Teknik Kimia FTI-ITS  2 bola voli  1 wadah bola voli  10 slop kok  3 bola futsal  2 bola basket  4 Bat Pingpong  Papan penginfoan kegiatan club  Terlaksananya perawatan fasilitas olahraga 3 kali dalam satu kepengurusan Selama kepengurusan Rp 1.500.000,00 Rp 2.000.000,00 : :

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: :

3. Orange Festival Penanggung Jawab Latar Belakang

: : : : :

: :

Aldy Hanif Wibisono Perlunya suatu kegiatan yang dapat memfasilitasi terciptanya keharmonisan di dalam lingkup internal suatu jurusan. Dengan adanya acara dalam bentuk kompetisi olahraga diharapkan seluruh civitas akademika Teknik Kimia dapat mempererat silahturahmi dalam iklim kompetisi yang kondusif Mempererat kekeluargaan antar civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS serta menyalurkan bakat dan hobi civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS. Civitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS Seluruh civitas akademika Teknik Kimia FTI ITS ikut berpartisipasi dalam acara ini Minggu ke IV Oktober – Minggu ke IV November 2015 Rp 1.000.000,00 Rp 250.000,00 Rp 2.000.000,00

Dea Puri Anindita Iklim minat bakat di Teknik Kimia tentunya tidak hanya dapat dirasakan dari bidang olahraga, tetapi terdapat pula bidang non olahraga. Oleh karena itu diperlukan kegiatan yang dapat mengembangkan minat bakat tersebut dan juga

99


Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

dapat sebagai sarana hiburan dan untuk mempererat hubungan antar mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Mengembangkan budaya minat bakat non-olahraga di Teknik Kimia FTI-ITS serta meningkatkan harmonisasi kekeluargaan antar mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  Dihadiri oleh 230 mahasiswa Teknik Kimia  70% Mahasiswa Teknik Kimia yang hadir merasakan kekeluargaan sebagai satu kesatuan Teknik Kimia Minggu ke II April 2016 Rp 1.000.000,00 Rp 200.000,00 Rp 2.000.000,00

AGENDA 1. Chemical Engineering Internal Event (CEIE) Penanggung Jawab : Rizal Arifin Latar Belakang : Minimnya kegiatan minat bakat di Teknik Kimia yang dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS, sehingga diperlukan suatu kegiatan yang mampu mewarnai Teknik Kimia dengan iklim minat bakat dan meningkatkan keharmonisan hubungan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Tujuan : Meningkatkan keharmonisan hubungan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur : Terlaksana 5 kali dalam satu kepengurusan Keberhasilan Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Jurusan : Rp 500.000,00 Kas HIMATEKK : Rp 200.000,00 IKOMA : Rp 1.500.000,00

100


RESEACRH AND TECHNOLOGY DEPARTMENT PROGRAM KERJA 1. ORANGE SUPER TEAM Penanggung Jawab : Yahya Adi Latar Belakang : Kurangnya pengembangan minat dan bakat mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS terutama mahasiswa baru Teknik Kimia terutama di bidang keilmiahan menyebabkan menurunnya minat mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS pada bidang ini. Sementara itu kebutuhan berpikir kritis dan ilmiah akan menjadi suatu hal yang dibutuhkan seorang mahasiswa. Maka diperlukan suatu tempat dimana mahasiswa-mahasiswa baru dilatih secara khusus untuk mengembangkan minat dan bakatnya untuk menjadi seorang mahasiswa yang beprestasi. Deskripsi Kegiatan : Pelatihan dan pendampingan khusus terhadap beberapa tim yang dipersiapkan untuk bersaing dalam tingkat nasional maupun internasional melalui metode kaderisasi khusus. Tujuan :  Terciptanya kader-kader keilmiahan yang mampu bersaing secara nasional maupun internasional  Terciptanya mahasiswa teknik kimia yang nantinya bisa menjadi seorang mawapres Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur :  Juara 5 event keilmiahan baik nasional Keberhasilan  Terbentuknya 1 tim khusus untuk mengikuti perlombaan (Orange Super Team)  Terbentuknya kurikulum untuk orange super team  Terlaksananya evaluasi kinerja orange super team sebanyak tiga kali yaitu pada bulan Desember 2015, Maret 2016, dan Juni 2016 Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Jurusan : Rp 2.000.000,00 IKOMA : Rp 3.000.000,00 2. PACIFIC ON PROGRESS Penanggung Jawab : Abdurrahman Anis Albar Latar Belakang : Sebuah budaya keilmiahan tidak akan dapat muncul dalam suatu lingkungan bila tidak diawali dengan membiasakan brainstorming ide dari individu-individu yang memiliki ketertarikan lebih di bidang keilmiahan serta memperkenalkan bentuk-bentuk aplikatif dari ide yang dihasilkan dan mengaplikasikan ide-ide tersebut dalam suatu karya. Untuk menumbuhkan kembali budaya keilmiahan Teknik Kimia FTI-ITS dan mempertemukan lagi ide-ide hebat penulis Teknik Kimia FTI-ITS yang seolah sempat vakum dari aktifitasnya maka perlu diadakan sebuah forum diskusi ilmiah yang terencana.

101


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

Memfasilitasi pelaksanaan, mengontrol dan mengevaluasi forum diskusi ilmiah yang dilaksanakan komunitas keilmiahan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS (PACIFIC).  Memfasilitasi, mengontrol dan mengevaluasi jalannya komunitas keilmiahan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS.  Menumbuhkembangkan budaya diskusi ilmiah Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  Terlaksana 10 kali forum keilmiahan PACIFIC selama satu tahun kepengurusan.  Terdapatnya laporan perkembangan PACIFIC satu bulan sekali  Terlaksana dua kali progress report dalam satu tahun kepengurusan kepada RnT. Selama kepengurusan Rp 100.000,00

3. FACILITATION OF CHEMICAL ENGINEERING CADRES IN SCIENTIFIC EVENTS Penanggung Jawab : Tri Wahyuning Eka P. S Latar Belakang : Banyak cara untuk mengasah kemampuan mahasiswa di bidang keilmiahan, salah satu yang paling efektif adalah dengan mengikuti event keilmiahan, seperti KTI dan conference, baik skala regional, nasional maupun internasional. Oleh karena itu, diperlukan fasilitas yang berkelanjutan untuk memudahkan mahasiswa mendapatkan informasi terkait event keilmiahan serta fasilitas pendelegasian mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam event keilmiahan tersebut. Deskripsi Kegiatan :  Memfasilitasi delegasi Teknik Kimia FTI-ITS dalam event keilmiahan baik regional, nasional, maupun internasional  Menginfokan event keilmiahan baik regional, nasional, maupun internasional kepada mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS yang bekerja sama dengan bidang komunikasi dan informasi.  Mengadakan seleksi delegasi Teknik Kimia FTI-ITS dalam acara ITS HEROES (Mawapres)  Membentuk serta mengupgrade kakak pendamping keilmiahan yang akan mendampingi delegasi Teknik Kimia yang akan mengikuti event keilmiahan Tujuan :  Memfasilitasi delegasi Teknik Kimia FTI-ITS yang mengikuti event keilmiahan.  Memfasilitasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam penginfoan event keilmiahan yang bekerja sama dengan bidang komunikasi dan informasi.  Memfasilitasi delegasi Teknik Kimia dalam ajang

102


Mawapres ITS

 Memeberikan wawasan baru kepada mahasiswa baru

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

kepada kakak pendamping dalam bidang keilmiahan Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  Ter-publish 15 event keilmiahan nasional dan 5 event keilmiahan internasional yang bekerja sama dengan bidang komunikasi dan informasi.  Terdapat 65% delegasi Teknik Kimia pada event keilmiahan yang di-publish oleh RnT.  15 delegasi menjuarai karya ilmiah nasional, 8 delegasi mengikuti event keilmiahan nasional selain karya ilmiah nasional dan 8 delegasi mengikuti event keilmiahan internasional.  Terdapatnya 5 mahasiswa Teknik Kimia 2012 yang mengikuti seleksi mawapres 2016 tingkat jurusan  Terbentuknya kakak pendamping selama satu kepengurusan  Terlaksannya upgrading kakak pendamping sebanyak 1 kali Selama Kepengurusan Rp 2.000.000,00 Rp 200.000,00 Rp 3.000.000,00

4. DELEGATION OF PKM 2016 Penanggung Jawab : Sri Utami Latar Belakang : PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) adalah program DIKTI yang berfungsi sebagai tools untuk meningkatkan jiwa keilmiahan mahasiswa. Untuk meningkatkan jiwa keilmiahan dan prestasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS di ajang tersebut maka perlu fasilitas penginfoan yang kontinu, pendampingan, kontroling serta evaluasi untuk realisasi hasil karya dari ajang tersebut. Deskripsi Kegiatan : Serangkaian kegiatan untuk memfasilitasi delegasi Teknik Kimia FTI-ITS dalam penginfoan, pengiriman dan pengontrolan pelaksanaan PKM DIKTI secara kontinu, yakni : 1. Pengenalan PKM 5 Bidang: suatu upaya untuk mahasiswa baru dalam pengenalan semangat berkarya dan budaya PKM di lingkup ITS 2. Sosialisasi PKM KT: kegiatan pengenalan PKM GT/AI kepada mahasiwa baru 3. Pendampingan PKM: Kegiatan untuk memfasilitasi mahasiswa Teknik Kimia yang ingin membuat PKM khususnya untuk mahasiswa baru 4. Controlling PKM terdanai: kegiatan berupa pengawasan serta pelaporan kinerja tim PKM terdanai. Tujuan :  Memfasilitasi penginfoan PKM DIKTI.

103


Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana Jurusan IKOMA

: : :

Mengkoordinir delegasi Teknik Kimia FTI-ITS dalam pengumpulan PKM DIKTI.  Mendampingi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam perealisasian PKM DIKTI. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  35 PKM terdanai DIKTI  Terdapat 1 perwakilan di PIMNAS 29  Terdanainya 5 PKM KT.  Terdapat laporan controlling PKM terdanai 1 bulan sekali  Introduction of PKM : 4 September 2015  Socialization of PKM KT : 13 Februari 2016  Controlling : Selama kepengurusan  Pendampingan : selama Kepengurusan Rp 600.000,00 Rp 2.500.000,00

5. INTEGRATED SCIENTIFIC COMPETITION TRAINING (ISCT) Penanggung Jawab : Paradita Kiki Kursitasary Latar Belakang : Mahasiswa sebagai individu dengan intelektualitas yang tinggi harus mampu menjalankan peran fungsinya sebagai agent of change, membawa perubahan yang bermanfaat untuk kemajuan bangsa. Salah satu jalan untuk merealisasikan hal tersebut adalah dengan membuat suatu karya dan menuangkannya menjadi karya tulis ilmiah. Untuk mencapai hal tersebut, maka pola pikir mahasiswa haruslah berupa pola pikir yang ilmiah. Oleh karena itu, diperlukan penanaman budaya keilmiahan kepada mahasiswa baru untuk membentuk pola pikir ilmiah serta memperkenalkan kegiatan-kegiatan berbasis keilmiahan sebagai bekal menjalankan peran fungsi mahasiswa di tahun-tahun berikutnya. Deskripsi Kegiatan : Serangkaian kegiatan untuk memperkenalkan budaya keilmiahan Teknik Kimia FTI-ITS kepada mahasiswa baru. 1. Scientific Writing Training (Pelatihan Karya Tulis Ilmiah) : Memperkenalkan karya tulis ilmiah dan event keilmiahan serta format penulisan karya tulis ilmiah. 2. Scientific Presentation Training of paper and Poster : memperkenalkan serta melatih teknik dan kemampuan persentasi karya ilmiah dan poster ilmiah kepada mahasiswa baru. Tujuan :  Memperkenalkan budaya keilmiahan Teknik Kimia FTIITS serta pentingnya berkarya dan berprestasi kepada mahasiswa baru Teknik Kimia FTI-ITS.  Menumbuhkembangkan motivasi berkarya dan berprestasi di bidang keilmiahan.  Mempersiapkan mahasiswa baru Teknik Kimia FTI-ITS untuk berkompetisi di bidang keilmiahan. Sasaran : Mahasiswa baru Teknik Kimia FTI-ITS

104


Tolok Ukur Keberhasilan

:

 90% mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS angkatan 2015 Mengikuti Scientific Writing Training.  70% mahasiswa baru yang mengikuti PKTI mampu memiliki nilai post test diatas 70.  70% mahasiswa baru yang mengikuti PKTI mampu  

Waktu

:

Anggaran Dana Jurusan IKOMA SPP/DPP

: : : :

 

menulis abstrak dengan baik Terkumpul 40 karya tulis untuk mengikuti Scientific Presentation Training. 15% dari karya yang terkumpul mengikuti lomba nasional maupun internasional. Scientific Writing Training : 10-11 Oktober 2015 Scientific Presentation Training : 28-29 Maret 2016

Rp 500.000,00 Rp 2.000.000,00 Rp 3.200.000,00

AGENDA 1. CHEMICAL ENGINEERING GOES TO EXHIBITION (CEGTE) Penanggung Jawab : Abdurrahman Anis Albar dan Yusril Eka Fahrizal Latar Belakang : Sebagai bentuk partisipasi Teknik Kimia FTI-ITS pada ajang branding ITS melalui karya-karya mahasiswanya, maka RnT menggagas kegiatan untuk menampilkan karya-karya terbaik Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS di ajang tersebut. Deskripsi Kegiatan : Salah satu bentuk kegiatan self branding ekselensi Teknik Kimia FTI-ITS dan aktualisasi potensi riset mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Tujuan :  Mempersiapkan serta menunjukan karya maupun riset terbaru mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS kepada masyarakat umum . Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Tolok Ukur : Memamerkan 3 karya baru mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Keberhasilan di pameran karya. Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Jurusan : Rp 600.000,00 IKOMA : Rp 1.500.000,00 2. RESEARCH AND APPLICATION OF TECHNOLOGY Penanggung Jawab : Irham Hikmawan R. Latar Belakang : Budaya ilmiah tidak akan tumbuh berkembang dalam sebuah lingkungan tanpa adanya aplikasi hasil riset tersebut dalam bentuk teknologi dan hanya berakhir dalam lembar kertas belaka. Suatu karya sudah selayaknya dapat diaplikasikan untuk kepentingan masyarakat. Oleh karena itu, RnT dan Sosdev Department berkoordinasi untuk mengembangkan teknologi dan mengaplikasikannya kepada masyarakat yang membutuhkan. Deskripsi Kegiatan : Sebuah proyek aplikasi teknologi hasil karya mahasiswa

105


Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA

: : : :

Teknik Kimia FTI-ITS sebagai bentuk pengabdian masyarakat di kampung binaan Social Development Department HIMATEKK FTI-ITS. Serta riset dan teknologi yang bisa dikembangkan oleh mahasiswa.  Mengonsep dan mengaplikasikan hasil riset dan teknologi karya mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS.  Memfasilitasi tahap pengabdian mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS di bidang keilmiahan. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS.  Terbentuknya renstra (rencana strategis) pengembangan riset dan teknologi di kampung binaan baru hasil kerjasama dengan Social Development Department HIMATEKK FTI-TS  Terdapat satu hasil riset atau teknologi karya mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS untuk diaplikasikan di kampung binaan Social Development Department HIMATEKK FTIITS. Selama kepengurusan Rp 800.000,00 Rp 2.500.000,00

3. DOCUMENTATION AND SERTIFICATION OF CHEMICAL ENGINEERING’S MASTERPIECE Penanggung Jawab : Tri Wahyuning Eka P. S dan Yusril Eka Fahrizal Latar Belakang : Banyaknya karya tulis dan teknologi yang telah dihasilkan mahasiswa akan menjadi percuma jika tidak dapat menjadi acuan dan contoh bagi bibit-bibit baru yang akan meneruskan tonggak keilmiahan Teknik Kimia FTI-ITS. Oleh karena itu, diperlukan suatu sarana yang bisa mendokumentasikan karya-karya terbaik yang sudah ada agar dapat menjadi pembelajaran bagi mahasiswa baru. Selain itu, sertifikat juga diberikan sebagai apresiasi kepada mahasiswa yang telah mendedikasikan pemikirannya demi kokohnya keilmiahan di Teknik Kimia FTI-ITS. Deskripsi Kegiatan : Melakukan pendataan, pembukuan dan pemberian apresiasi terhadap karya-karya ilmiah prestatif mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS serta pemberian sertifikat kepada pemilik karya yang terbukukan. Tujuan : Mendata karya-karya ilmiah potensial hasil karya mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Tolok Ukur : Terbukukannya 40 karya (15 KTI, 10 PKM 5 bidang, 5 PKM Keberhasilan KT, 5 essay, serta 5 Paper) Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 200.000,00

106


EDUCATION AND STUDENT PROSPERITY DEPARTMENT PROGRAM KERJA Section Head of Education 1. Academic Information and Advocation (MICROVON) Penanggung Jawab : M. Reinaldo Ongky Billy Anando dan Luh Ayu Maharani Wiyasa. Latar Belakang : Mahasiswa membutuhkan info-info mengenai akademik serta bantuan bagi mahasiswa yang mempunyai masalah dalam hal akademik. Deskripsi Kegiatan :  Kegiatan informasi akademik berupa pemberian informasi mengenai hal-hal yang berhubungan dengan akademik di Teknik Kimia seperti jadwal FRS, jadwal UAS, jadwal kuliah, artikel yang berhubungan dengan Teknik Kimia, dan lain-lain kepada mahasiswa. Selain itu, akan dipublikasikan secara tidak langsung yaitu melalui media yang dapat dijangkau oleh mahasiswa seperti penempelan info di mading, publikasi media online, jarkom angkatan, dan penggunaan Web HIMATEKK. Selain menggunakan media, informasi akademik akan dilakukan secara langsung dengan diadakannya Posko ESP berupa corner yang salah satunya penginformasian akademik secara langsung.  Kegiatan advokasi akademik berupa bantuan atau pembelaan dalam menyelesaikan permasalahan akademik ke pihak birokrasi meliputi pelanggaran peraturan akademik dan terkena evaluasi akademik, advokasi pembukaan kelas mata kuliah jurusan maupun UPMB dan permasalahan lainnya. Selain itu, dilakukan pemantauan informal terhadap kondisi akademik mahasiswa khususnya terkait evaluasi akademik di ITS. Tujuan :  Memberikan kemudahan bagi mahasiswa Teknik Kimia dalam memperoleh informasi akademik.  Menjembatani dan membantu mahasiswa Teknik Kimia yang memiliki masalah akademik dalam hal advokasi sampai tingkat Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Tolok Ukur :  90% informasi akademik dapat dipahami dibuktikan Keberhasilan dengan kuisioner.  100% mahasiswa yang membutuhkan bantuan dalam permasalahan akademik dapat terbantu.  Terupdatenya 12 artikel keteknikkimiaan. Waktu : Selama kepengurusan. Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00

2. Guest Lecture Penanggung Jawab : Latar Belakang :

Muhammad Ibrahim Dzakir dan Farichatul Maulida. Mahasiswa membutuhkan wawasan yang dapat menunjang pengetahuan akademik mahasiswa Teknik Kimia.

107


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : :

3. Orange Tutorial Penanggung Jawab : Latar Belakang : Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana

:

Program ini berupa penyusunan kurikulum materi guest lecture yang berkoordinasi dengan pihak jurusan, kemudian menyelenggarakannya berdasarkan kurikulum materi yang telah disusun atau materi yang berkaitan dengan bidang Teknik Kimia. Membekali serta memberi wawasan lebih kepada mahasiswa Teknik Kimia dengan pengetahuan tentang aplikasi ilmu Teknik Kimia, terutama dalam dunia industri. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS.  Terlaksana 4 guest lecture dengan materi yang sesuai pada kurikulum yang telah disusun.  Terbentuknya artikel mengenai materi dari semua guest lecture yang diadakan.  Minggu ketiga Bulan Oktober.  Minggu kedua Bulan November.  Minggu pertama Bulan Maret.  Minggu pertama Bulan April. Rp 1.000.000,00 Rp 200.000,00 Rp 1.500.000,00 Muhammad Ibrahim Dzakir. Mahasiswa memerlukan kegiatan yang dapat membantu mahasiswa meningkatkan kemampuan akademiknya. Kegiatan ini berupa diskusi yang membahas mata kuliah tertentu oleh tutor-tutor sesuai dengan permintaan sebagian besar mahasiswa Teknik Kimia serta pembuatan kumpulan soal-soal QUIZ, UTS dan UAS untuk mempermudah dalam mengadakan tutorial. Memfasilitasi mahasiswa Teknik Kimia yang mengalami kesulitan dalam mata kuliah tertentu untuk dapat berdiskusi dan berlatih soal sehingga dapat meningkatkan kemampuan akademik mahasiswa tersebut. Mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2013, 2014 dan 2015.  Terselenggara 8 kali tutorial wajib selama masa kepengurusan, dengan jumlah peserta 35 per mata kuliah.  Terselenggara 6 kali tutorial by request selama masa kepengurusan, dengan jumlah peserta 10 per mata kuliah.  75 % mahasiswa yang mengikuti tutorial merasa terbantu dalam meningkatkan kemampuan akademiknya dibuktikan dengan kuisioner.  Minggu pertama dan ketiga Bulan Oktober.  Minggu pertama dan kedua Bulan Desember.  Minggu kedua dan keempat Bulan Maret.  Minggu pertama dan kedua Bulan Mei.

108


Kas HIMATEKK

:

Rp 150.000,00

4. Kuliah Lapangan 2015-2016 dan Study Excursie 2016 Penanggung Jawab : Ghina Anjani Faizahrizqitha dan Alghifari Jabbar Rifliansah Latar Belakang : Mahasiswa membutuhkan suatu kegiatan untuk mendapatkan wawasan mengenai aplikasi ilmu Teknik Kimia di dunia industri serta fasilitator untuk membantu dalam pelaksanaannya. Deskripsi Kegiatan : Dalam kegiatan ini, peran ESP adalah sebagai fasilitator dalam pelaksanaan Kuliah Lapangan 2015 dan 2016 serta Study Excursie 2016, termasuk dalam hal perijinan, saransaran dalam pelaksanaan maupun menyediakan CP pabrikpabrik yang akan dikunjungi. Dalam kegiatan ini juga akan dibuat resume kegiatan Kuliah Lapangan 2015 serta Study Excursie 2015 sebagai gambaran untuk kegiatan ini selanjutnya. Tujuan :  Memfasilitasi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam pelaksanaan Kuliah Lapangan serta Study Excursie.  Memberikan informasi dan wawasan kepada mahasiswa Teknik Kimia mengenai hasil Kuliah Lapangan dan Study Excursie. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2013 dan 2014. Tolok Ukur :  Terlaksananya Kuliah Lapangan 2015. Keberhasilan  Terlaksananya Study Excursie 2016.  90% panitia dapat terfasilitasi dibuktikan melalui kuisioner yang dibagikan.  Terbentuknya resume mengenai hasil Kuliah Lapangan 2015 dan Study Excursie 2015. Waktu : Fasilitator : Selama kepengurusan Kuliah Lapangan 2015 : 18 Agustus 2015 Study Excursie 2016 : Juni 2016 Anggaran Dana : Jurusan : Kuliah Lapangan : Rp 2.000.000,00 Study Excursie 2016 : Rp 25.000.000,00

5. Opentalk Academic Penanggung Jawab : Latar Belakang :

Deskripsi Kegiatan

:

Alghifari Jabbar Rifliansah. Mahasiswa baru membutuhkan pemahaman mengenai Jurusan Teknik Kimia khususnya peraturan akademik di Teknik Kimia, sistem UKT ITS, alur pengajuan beasiswa, dan sistem SKEM di ITS.  Kegiatan ini berupa opentalk untuk mahasiswa angkatan 2015 dengan pihak Jurusan Teknik Kimia, Kemahasiswaan (BAAK) dan BPP. Pihak jurusan memperkenalkan Jurusan Teknik Kimia serta peraturan akademik seperti evaluasi akademik, syarat kelulusan, kurikulum dan sistem SKEM. Pihak kemahasiswaan BAAK menjelaskan mengenai alur pengajuan beasiswa secara

109


Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK

: : : :

institusional dan non-institusional. Pihak BPP menjelaskan mengenai Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan sistem yang terkait dengan UKT. Pada acara ini juga dilaksanakan publikasi atau pengenalan mengenai Guidance Book of Academic sesuai dengan kurikulum 2014-2019 yang bisa menjadi panduan mahasiswa baru untuk kuliah di Teknik Kimia.  Diadakannya post test sebanyak 3 kali, pertama dilakukan pasca materi, kedua pada pertengahan semester 1 dan ketiga pada pertengahan semester 2. Post test ini dilakukan agar informasi dan materi penting pada opentalk tetap dipahami oleh mahasiswa baru.  Memperkenalkan Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS kepada mahasiswa angkatan 2015.  Menginformasikan dan memberikan pemahaman kepada mahasiswa angkatan 2015 tentang peraturan akademik di Teknik Kimia FTI-ITS, alur pengajuan beasiswa institusional maupun non-institusional di ITS, Uang Kuliah Tunggal (UKT) di ITS, dan sistem SKEM. Mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2015.  90% mahasiswa angkatan 2015 menghadiri Opentalk Academic.  90% hasil post test mahasiswa angkatan 2015 mencapai nilai minimal 80. 31 Agustus 2015. Rp 200.000,00 Rp 100.000,00

6. Opentalk and Sharing Kerja Praktik Penanggung Jawab : Rahadian Maulana Malik. Latar Belakang : Mahasiswa membutuhkan wawasan dan informasi mengenai alur pengajuan, syarat serta pelaksanaan Kerja Praktik. Deskripsi Kegiatan :  Kegiatan Opentalk Kerja Praktik ini berupa opentalk dengan Koordinator Kemahasiswaan dan Kerja Praktik Teknik Kimia untuk memberikan informasi mengenai persyaratan, alur pengajuan Kerja Praktik di Jurusan Teknik Kimia, serta kegiatan pasca melakukan Kerja Praktik. Pada kegiatan ini dipublikasikan Guidance Book of KP & SE yang bisa dijadikan panduan dalam mengajukan serta pelaksanaan KP dan SE.  Kegiatan sharing Kerja Praktik berupa diskusi yang diadakan bersamaan dengan opentalk dan dalam bentuk sharing online juga. Pada kegiatan sharing ini, ESP akan mengundang alumni yang bekerja disalah satu perusahaan dan mahasiswa yang pernah melakukan Kerja Praktik untuk memberikan pembekalan serta pengalaman dari kegiatan Kerja Praktik. Tujuan :  Menjembatani mahasiswa untuk mengetahui hal-hal yang berkenaan dengan kegiatan Kerja Praktik yang

110


berhubungan dengan birokrasi Teknik Kimia FTI-ITS. pembekalan mengenai administrasi, pelaksanaan, dan prosedur pasca Kerja Praktik kepada mahasiswa angkatan 2013 yang hendak melaksanakan Kerja Praktik dan kepada mahasiswa angkatan 2014 yang hendak mengajukan Proposal Kerja Praktik. Mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2013 dan 2014.  40 mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2013 dan 60 mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2014 mengikuti Opentalk and Sharing Kerja Praktik.  Terlaksananya sharing online sebanyak 2 kali. Opentalk and Sharing Kerja Praktik : Minggu keempat Bulan April. Sharing online Kerja Praktik : Semester 1 dan 2

 Memberikan

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK

: : :

Rp 300.000,00 Rp 100.000,00

7. Orange English Improvement Penanggung Jawab : Ghina Anjani Faizahrizqitha. Latar Belakang : Mahasiswa membutuhkan program untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggrisnya demi persiapan untuk memasuki laboratorium penelitian dan yudisium. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini berupa program intensif berupa tes TOEFL komunal sebagai warming up untuk mahasiswa agar peduli terhadap pentingnya TOEFL di Teknik Kimia. Warming up diadakan pada semester ganjil dan kursus intensif Bahasa Inggris (TOEFL) pada semester genap dengan tutor yang berpengalaman, mencakup pemberian materi, pembahasan soal, dan trik mengerjakan soal, serta di akhir program intensif akan diadakan Tes TOEFL komunal kembali yang diadakan oleh UPT Bahasa ITS dan akan mendapatkan sertifikat resmi dari UPT Bahasa ITS. Tujuan : Membekali mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tentang ilmu Bahasa Inggris dalam TOEFL sebagai penunjang untuk meningkatkan skor TOEFL sehingga dapat membantu dalam persyaratan yudisium dan persiapan masuk laboratorium penelitian.. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur :  35 peserta mendaftar tes TOEFL warming up. Keberhasilan  60 mahasiswa mendaftar TOEFL intensive course dan tes TOEFL.  70% mahasiswa yang mengikuti serangkaian program Orange English Improvement meningkat nilai TOEFL nya. Waktu :  TOEFL warming up pada tanggal 4 dan 5 Desember 2015.  Intensive course, dan Tes TOEFL pada April 2016. Anggaran Dana : Jurusan : Rp 500.000,00 IKOMA : Rp 1.000.000,00

111


8. Open House Laboratory Penanggung Jawab : Martiana Nugraeny Latar Belakang : Mahasiswa perlu mengetahui informasi serta gambaran umum tentang laboratorium penelitian dan penelitian yang dilakukan di Teknik Kimia serta aturan dari pihak birokrasi tentang regulasi pengambilan Tugas Akhir. Deskripsi Kegiatan :  Kegiatan Open House Laboratory ini berupa kunjungan ke laboratorium-laboratorium penelitian di Teknik Kimia dengan pembukaan dari pihak birokrasi untuk menjelaskan tentang regulasi serta tahapan dalam pengambilan Tugas Akhir. Tujuan :  Memberikan informasi serta gambaran umum kepada mahasiswa Teknik Kimia tentang laboratorium penelitian di Teknik Kimia dan penelitian-penelitian yang dilakukan.  Memfasilitasi kepentingan mahasiswa dengan Jurusan Teknik Kimia yang berhubungan dengan pengambilan Tugas Akhir. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia yang akan masuk laboratorium penelitian Tolok Ukur :  90 mahasiswa Teknik Kimia mengikuti Open House Keberhasilan Laboratory.  Terbentuknya Modul Pengenalan Laboratorium Penelitian Teknik Kimia. Waktu : Minggu keempat Bulan Februari. Anggaran Dana : Jurusan : Rp 350.000,00 Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00 IKOMA : Rp 1.000.000,00

Section Head of Prosperity PROGRAM KERJA 1. CECP (Chemical Engineering Care Program) Penanggung Jawab : Ghina Anjani Faizahrizqitha dan Farichatul Maulida Latar Belakang : Civitas akademika memerlukan media untuk dapat berbagi terhadap sesama, khususnya mahasiswa. Deskripsi Kegiatan :  Kegiatan ini berupa pengumpulan donasi dari para donatur yang berasal dari mahasiswa Teknik Kimia dan alumni. Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk membantu mahasiswa teknik kimia yang mengalami kesulitan dalam hal finansial perkuliahan serta mengadakan forum silaturahmi dengan para donatur pada semester ganjil dan genap.  Orange Scholarship merupakan beasiswa penyokong yang diberikan kepada mahasiswa Teknik Kimia yang mengalami kesulitan dalam hal finansial perkuliahan. Tujuan :  Membantu mahasiswa Teknik Kimia ITS yang kesulitan dalam masalah finansial terutama yang belum mendapatkan beasiswa.  Meningkatkan kepedulian mahasiswa terhadap sesama.

112


Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

Mahasiswa S1 Teknik Kimia FTI-ITS.  80% mahasiswa Teknik Kimia yang menjadi donatur memberikan donasinya.  4 orang mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS mendapatkan Orange Scholarship Finansial. Selama kepengurusan. Rp 100.000,00

2. Orange Graduate Celebration Penanggung Jawab : M. Ibrahim Dzakir. Latar Belakang : Mahasiswa memerlukan media untuk menjalin kebersamaan setelah kelulusan dan diperlukan adanya fasilitator bagi panitia Graduate Celebration untuk menjembatani panitia dengan birokrasi. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini berupa syukuran oleh para wisudawan disertai dengan adanya ramah tamah, pentas seni, dan penyerahan wisudawan kepada pihak altekimits. ESP sebagai fasilitator dalam hal perijinan, saran-saran mengenai pelaksanaan dan hal sebagainya yang berhubungan dengan birokrasi. Tujuan :  Memberikan kesempatan kepada para wisudawan untuk mensyukuri kelulusannya serta menjalin kebersamaan antara wisudawan dengan elemen Teknik Kimia FTI-ITS.  Memfasilitasi panitia dalam pelaksanaan Graduate Celebration. Sasaran : Mahasiswa yang wisuda pada bulan September 2015 dan Maret 2016 (Reguler dan LJ). Tolok Ukur  Terlaksananya Graduate Celebration. Keberhasilan  90% panitia terbantu oleh ESP dibuktikan dengan kuisioner. Waktu :  Minggu kedua atau ketiga September.  Minggu ketiga Maret. Anggaran Dana : Jurusan : Rp 4.500.000,00 3. Master Scholarship Seminar Penanggung Jawab : M. Reinaldo Ongky Billy Anando. Latar Belakang : Mahasiswa memerlukan wawasan mengenai beasiswa – beasiswa S2 baik dalam maupun luar negeri dan motivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang S2. Deskripsi Kegiatan :  Kegiatan ini berupa seminar untuk memberi wawasan mengenai beasiswa – beasiswa S2 luar negeri dan dalam negeri dengan pembicara melalui kerjasama dengan pihak lain dan mahasiswa dari ITS yang telah mendapat beasiswa S2 ke luar negeri. Serta, untuk memberikan motivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang S2.  Diadakan pula sharing online mengenai mahasiswamahasiswa yang sedang menjalani kuliah S2 di luar negeri maupun dalam negeri untuk memberikan informasi berupa pengalaman serta motivasi dalam melanjutkan pendidikan

113


Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA

: : : :

ke jenjang S2. Memotivasi dan mensosialisasikan kepada seluruh mahasiswa Teknik Kimia mengenai beasiswa S2 yang ada dan bisa diperoleh. Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS.  60 mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS mengikuti seminar.  Terlaksananya sharing online sebanyak 2 kali.  Terbentuknya resume mengenai info-info pendidikan dan beasiswa S2 di beberapa Negara. 12 April 2016. Rp 400.000,00 Rp 1.000.000,00

4. One Moment With Bureaucracy Penanggung Jawab : Luh Ayu Maharani Wiyasa. Latar Belakang : Mahasiswa membutuhkan media untuk menyampaikan aspirasinya kepada birokrasi jurusan dan sebaliknya. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini berupa diskusi antara mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dengan pihak birokrasi yang membahas segala sesuatu yang berhubungan dengan perkuliahan maupun segala permasalahan yang dihadapi oleh mahasiswa. Tujuan :  Mempererat hubungan antara mahasiswa Teknik Kimia dengan pihak Jurusan Teknik Kimia.  Mempermudah mahasiswa Teknik Kimia dalam menyampaikan aspirasinya kepada birokrasi demi tercapainya kesejahteraan mahasiswa. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur : 45 orang perwakilan angkatan yang masih aktif menghadiri Keberhasilan kegiatan ini. Waktu : Minggu keempat Bulan November. Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 70.000,00 5. Student Financial Advocation and Database Update Penanggung Jawab : Alghifari Jabbar Rifliansah. Latar Belakang : Mahasiswa Teknik Kimia membutuhkan bantuan advokasi mengenai masalah finansial perkuliahan dan dibutuhkan referensi yang jelas untuk mengatasi permasalahan kesejahteraan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Deskripsi Kegiatan :  Menjembatani dan membantu mahasiswa Teknik Kimia yang kesulitan dalam masalah finansial perkuliahan seperti Banding UKT, Pengalihan Beasiswa, Pengajuan Beasiswa Close Recruitment, Posko SPP/UKT dan sebagainya.  Menghimpun database mahasiswa baru dan mengupdate database mahasiswa lama aktif Teknik Kimia yang berisi tentang keadaan ekonomi, akademik, serta data mahasiswa Teknik Kimia yang telah memperoleh beasiswa. Tujuan :  Membantu mahasiswa Teknik Kimia yang membutuhkan bantuan advokasi finansial.

114


 Memperoleh database ekonomi, akademik, serta beasiswa

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

sebagai acuan dalam mengatasi permasalahan kesejahteraan mahasiswa. : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. :  100% database mahasiswa baru yang disebar terkumpul.  70% database mahasiswa lama terupdate.  100% mahasiswa yang kesulitan dan membutuhkan bantuan dalam hal finansial dapat terbantu. : Selama kepengurusan. : : Rp 100.000,00

6. Scholarship Fasilitator and Information (SCHOLATION) Penanggung Jawab : Rahadian Maulana Malik dan Martiana Nugraeny. Latar Belakang : Mahasiswa memerlukan informasi–informasi terkait beasiswa di Teknik Kimia dan kemudahan dalam mendapatkan informasi Deskripsi Kegiatan : Berupa pemberian informasi mengenai beasiswa, membimbing dan memfasilitasi pengajuan beasiswa, memberitakan berbagai tata cara pengajuan beasiswa bagi seluruh mahasiswa teknik kimia yang akan dipublikasikan melalui media yang dapat dijangkau oleh mahasiswa Teknik Kimia (mading, media sosial, jarkom angkatan) serta mengupdate dan mensosialisasikan Guidance Book of Scholarship mengenai hal-hal yang menyangkut beasiswa yang ada di Teknik Kimia FTI-ITS yang akan disosialisasikan dan dipublikasikan di Web HIMATEKK FTI-ITS, media sosial HIMATEKK FTI-ITS , jarkom dan mading. Tujuan : Memberikan informasi mengenai beasiswa dan memberikan kemudahan bagi mahasiswa Teknik Kimia dalam hal pengajuan beasiswa. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Tolok Ukur :  80% informasi beasiswa tersampaikan kepada mahasiswa Keberhasilan Teknik Kimia dibuktikan dengan kuisioner.  80% mahasiswa Teknik Kimia terbantu dalam proses pengajuan beasiswa dibuktikan dengan kuisioner. Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

Selama kepengurusan. Rp 100.000,00

115


ENTREPRENEURSHIP DEVELOPMENT DEPARTMENT PROGRAM KERJA FUND RISING 1. Chemical Engineering Food and Beverage Penangg : Semester 1 : Teofilus Kristanto dan Robbi Habibi M.U. ung Jawab Semester 2 : Lisa Kusuma W. dan Ananta Galih Deskripsi : Usaha mandiri HIMATEKK FTI-ITS yang Kegiatan bergerakdalamhalmemasarkankue, roti, bakso bakar bento,danmakanankemasansertamenyediakanpemesanankonsumsidala msuatukegiatan Tujuan : Mencari keuntungan untuk menjaga stabilitas keuangan HIMATEKK FTIITS melalui kegiatan usaha dalam bidang penyediaan makanan, kue, dan konsumsi berbagai kegiatan. Sasaran : MahasiswaTeknik Kimia FTI-ITS Tolok :  Profit Rp 1.500.000 per semester Ukur  80% konsumen puas terhadap harga yang ditawarkan dan Keberhasil dibuktikan dengan kuisioner an  80% konsumen puas terhadap kualitas barangdan dibuktikan dengan kuisioner Waktu :  September-Desember 2015  Februari-Mei 2016 Anggaran : Dana Dana Abadi : Rp 500.000,00

2. Convection and Tools Business (CTB) Penanggung Jawab : Semester 1 : Izhar Mirza H. Dan Novita Eka Semester 2 : Feby Listyo R. Dan Teofilus Kristanto Deskripsi Kegiatan : Usaha mandiri HIMATEKK FTI-ITS yang bergerak dalam bidang pengadaan serta produksi produk konveksi dan peralatan laboratorium. Tujuan : Mencari keuntungan untuk menjaga stabilitas keuangan HIMATEKK dengan melakukan usaha penjualan produkkonveksi dan peralatan laboratorium. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dan Alumni Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur :  Profit Rp 7.000.000 selama kepengurusan Keberhasilan  60% konsumen puas terhadap harga yang ditawarkan dan dibuktikan dengan kuisioner  70% konsumen puas terhadap kualitas barang dan dibuktikan dengan kuisioner Waktu :  Juni - Desember 2015  Februari-Mei 2016 Anggaran Dana : Dana Abadi : Rp600.000,00 DP Konsumen : Rp 2.500.000,00

116


3. Printing Business (PB) Penanggung Jawab : Semester 1 : Lisa Kusuma W. Dan M. Khoirur Rofiq Semester 2 : Robbi Habibi M. U. Dan Novita Eka Deskripsi Kegiatan : Usaha mandiri HIMATEKK FTI-ITS yang bergerakdalamhalpengadaanjasapercetakan di KampusTeknik Kimia FTI – ITS Tujuan : Mencari keuntungan untuk menjaga stabilitas keuangan HIMATEKK FTI-ITS melalui kegiatan usaha penyediaan jasa percetakan. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur :  Profit Rp1.200.000 per semester Keberhasilan  70% konsumenpuas terhadap harga yang ditawarkan dan dibuktikan dengan kuisioner  77% konsumen puas terhadap kualitas barang dan dibuktikan dengan kuisioner Waktu :  September-Desember 2015  Februari-Mei 2016 Anggaran Dana Dana Abadi DP Konsumen

: : :

Business Development PROGRAM KERJA 1. LKMW TD Penanggung Jawab : Deskripsi Kegiatan : Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

Rp200.000,00 Rp 1.500.000,00

Lisa Kusuma W dan Izhar Mirza H. Pelatihan pengenalan kewirausahaan yang terintegralkan menjadi satu ITS secara kurikulum yang berisi motivasi serta pengetahuan umum mengenai dunia kewirausahaan Mengenalkan, menumbuhkansertamengembangkan jiwa kewirausahaan pada mahasiswa baru Mahasiswa tahun pertama Teknik Kimia FTI ITS  75 % Mahasiswatahunpertamamengikuti LKMW TD  Hasilpost testmeningkat 75% dengan nilai rata-rata minimal 75 Minggu Pertama September 2015 Rp1.000.000,00 Rp150.000,00 Rp 3.000.000,00

2. Development of Entrepreneurship and Business Plan Training (DEBT) Penanggung Jawab : Robbi Habibi M. U. Dan Ananta Galih Deskripsi Kegiatan : Pelatihan mendalam mengenai dunia kewirausahaan,pembuatan bisnis proposal dan presentasi bisnis. Tujuan : Mengembangkan soft skill entrepreneur kader kewirausahaan di Jurusan Teknik Kimia FTI ITS Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS

117


Tolok Ukur Keberhasilan

: 

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

Terdapat 30 tim pendaftar Hasilpost testmeningkat 75% dengan nilai rata-rata minimal 75 Awal Desember 2015

Rp1.000.000,00 Rp150.000,00 Rp 2.500.000,00

AGENDA 1. Orange Event Business Penanggung Jawab : Semester 1: Feby Listyo R. dan Ananta Galih Semester 2: M Khoirur Rofiq dan Izhar Mirza H. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan pemanfaatan peluang bisnis sekaligus branding KWU Teknik Kimia dengan mengikuti event tertentudan mengadakan bazaar untuk internal Teknik Kimia FTI-ITS Tujuan : Mencari keuntungan untuk menjaga stabilitas keuangan HIMATEKK FTI- ITS serta sebagai branding KWU Teknik Kimia sebagai bentuk pemanfaatan peluang bisnis pada event tertentu Sasaran : Event-event entrepreneurship Tolok Ukur :  Mengikuti event yang ada di dalam atau di luarITS Keberhasilan sebanyak 6 kali  Melaksanakan bazaar sebanyak 4 kali dalam satu kepengurusan  Profit Rp 600.000 Waktu : Selama satu kepengurusan Anggaran Dana : Dana Abadi : Rp 350.000,00

2. Sharing for Entreprenur Penanggung Jawab : Semester 1 : Feby Listyo dan M. Khoirur Rofiq Semester 2 : Teofilus Kristanto Dan Izhar Mirza H. Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: Mahasiswa tahun pertama Teknik Kimia FTI ITS :  Terbentuknya 3 bisnis yang baru  Terbinanya 2 bisnis yang sudah berjalan  Terlaksana minimal 4 kali selama satu kepengurusan : Selama Kepengurusan :

Waktu Anggaran Dana

Serangkaian kegiatan yang mewadahi serta membina para mahasiswa yang akan memulai atau sudah menjalankan bisnisnya Terbentuknya entrepreneur dengan bisnis yang mapan hasil bimbingan ENDEV HIMATEKK FTI ITS

118


Kas HIMATEEK : Jurusan :

Rp 1.500.000,00 Rp 1.000.000,00

3. Delegates and Business Coaching Penanggung Jawab : Semester 1: Novita Eka dan Teofilus Kristanto Semester 2 : Lisa Kusuma W dan Robbi Habibi M. U. Deskripsi Kegiatan : Pembinaan mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS secara berkala dalam pembuatan proposal bisnis serta persiapan mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS untuk mengikuti lomba lomba bisnis baik di dalam maupun luar ITS Tujuan : Mencetak mahasiswa yang mampu berprestasi pada kompetisi kompetisi bisnis Sasaran : Mahasiswa teknik kimia FTI ITS Tolok Ukur :  Terlaksana minimal 4 kali selama satu kepengurusan Keberhasilan  5 kali terdelegasikannya mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS  Terdapat minimal 1 delegasi yang memenangkan kompetisi bisnis di dalam maupun luar ITS

Waktu Anggaran Dana Jurusan

: : :

Selama satu kepengurusan Rp1.000.000,00

119


COMPETENCY DEVELOPMENT DEPARTMENT Section Head of Skill PROGRAM KERJA 1. Software Improvement Penanggung Jawab : Rieza Shafianisa Prasetyarani Latar Belakang : Kemampuan menggunakan Software merupakan suatu skill yang wajib dikuasai mahasiswa Teknik Kimia, sehingga perlu diberikan pelatihan software untuk menunjuang kemampuan mahasiswa Teknik Kimia terutama di bidang keprofesian. Deskripsi Kegiatan : Pelatihan program komputer simulasi proses untuk mahasiswa tahun III dan IV dalam 2 tahap, Basic dan Advance. Tujuan : Meningkatkan kompetensi mahasiswa tahun III dan IV dalam penguasaan program komputer simulasi proses dan pemahaman berdasarkan aplikasinya pada ilmu Teknik Kimia. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS tahun III dan IV. Tolok Ukur :  70% post test meningkat. Keberhasilan  70% peserta basic dapat mensimulasikan proses sederhana. Waktu : Basic Gelombang I : Minggu IV September 2015 Basic Gelombang II : Minggu II Oktober 2015 Advance gelombang I : Minggu IV Oktober 2015 Anggaran Dana Jurusan IKOMA Iuran Peserta

: : : :

2. ISO Training Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA Iuran Peserta

: : : : : : :

Rp 1.000.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 10.000.000,00 Arum Puspa Seruni Mahasiswa Teknik Kimia saat ini belum memiliki banyak pengetahuan mengenai standarisasi dalam industri. Pemberian materi berupa seminar dan simulasi mengenai standarisasi dalam industri. Meningkatkan kompetensi mahasiswa mengenai standarisasi di bidang industri. Mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS tahun III dan IV. 70% post test meningkat Minggu I Maret 2016 Rp 1.000.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 20.000.000,00

3. Career Preparation Training Penanggung Jawab : Ariobimo Rajio Latar Belakang : Mahasiswa Teknik Kimia memerlukan pelatihan khusus

120


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA Iuran Peserta

: : : : : : :

4. Petroleum Training Penanggung Jawab : Latar Belakang : Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Jurusan IKOMA Iuran Peserta

: : : : : : : :

seperti Job Interview Training dan Focus Group Discussion sebagai salah satu tahap rekrutmen dalam dunia kerja. Namun, kebanyakan mahasiswa Teknik Kimia belum mengetahui teknik Job Interview Training dan Focus Group Discussion yang baik, yang nantinya akan digunakan dalam tahapan penerimaan kerja. Serangkaian pelatihan untuk job recruitment process berupa JIT (Job Interview Training) dan FGD (Focus Group Discussion). Mempersiapkan mahasiswa dalam menghadapi interview dan Focus Group Discussion saat proses rekruitmen pekerjaan. Mahasiswa Teknik Kimia tahun III – IV 75% post test meningkat Minggu II Februari 2016 Rp 1.000.000,00 Rp 1.500.000,00 Rp 1.000.000,00 Komang Agus Ravey Gautama Banyak mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS yang tertarik kepada industri oil and gas, tetapi pengembangan kompetensi di bidang tersebut masih sangat minim. Pemberian materi terkait upstream dan downstream, serta simulasi berupa pemberian studi kasus khusus yang terjadi pada proses upstream maupun downstream. Meningkatkan kompetensi mahasiswa di bidang oil and gas. Mahasiswa Teknik Kimia tahun III – IV 60% post test meningkat Minggu II November 2015 Rp 500.000,00 Rp 1.500.000,00 Rp 8.000.000,00

121


Section Head of Knowledge PROGRAM KERJA 1. Career Opportunity for Chemical Engineering Penanggung Jawab : Abdul Aziiz Nugraha Latar Belakang : Banyak mahasiswa Teknik Kimia yang mengetahui ranah kerja Teknik Kimia hanya pada sektor Oil and Gas. Sebenarnya, dunia industri memiliki banyak bidang antara lain Mining, Manufacture, Petrochemical, dan Fast Moving Consumer Goods. Tiap industri memiliki potensi yang sangat bagus bagi pengembangan karir lulusan Teknik Kimia. Deskripsi Kegiatan : Seminar yang memaparkan tentang bidang keprofesian Teknik Kimia, ditujukan untuk mahasiswa Teknik Kimia, khususnya tahun pertama. Tujuan : Memberikan wawasan mengenai bidang keprofesian Teknik Kimia serta ranah kerja seorang sarjana Teknik Kimia sehingga mahasiswa tahun pertama mampu menentukan bidang kerja yang sesuai dengan minatnya. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia tahun I, II, III, dan IV. Tolok Ukur :  60% peserta mampu menentukan minat bidang Keberhasilan kerjanya.  70% post test meningkat. Waktu : Minggu I September 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 700.000,00 IKOMA : Rp 1.500.000,00 2. Kuliah Tamu Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu

: :

Anggaran Dana Kas HIMATEKK Jurusan IKOMA

: : : :

:

Monica Fitri Ramadhan Kurangnya wawasan mahasiswa tentang Teknik Kimia, baik hardskill maupun softskill yang dibutuhkan dalam dunia kerja. Serangkaian kuliah tamu yang ditujukan dalam rangka pengembangan potensi diri dan peningkatan wawasan untuk seluruh mahasiswa Teknik Kimia FTI ITS. Memberikan wawasan keprofesian dan kompetensi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS. Mahasiswa Teknik Kimia tahun I – IV.  70% wawasan mahasiswa teknik kimia meningkat.  Terlaksana sebanyak 4x selama kepengurusan.  Minggu IV November 2015  Minggu II Desember 2015  Minggu III Maret 2016  Minggu II April 2016 Rp 200.000,00 Rp 300.000,00 Rp 1.000.000,00

3. Kuliah Online

122


Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu

: :

Anggaran Dana

:

:

4. Kajian Strategis Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Jurusan

: : : : :

Nurul Ika Damayanti Keterbatasan kuliah tamu dalam mendatangkan pembicara untuk membahas isu keprofesian. Serangkaian kuliah tamu yang berlangsung secara online yang mengulas tentang wawasan keprofesian Teknik Kimia. Memberikan wawasan keprofesian dan kompetensi mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS melalui media online. Mahasiswa Teknik Kimia tahun I – IV  70% wawasan mahasiswa Teknik Kimia meningkat.  Terlaksana sebanyak 4x selama kepengurusan  Minggu III September 2015  Minggu I November 2015  Minggu I Februari 2016  Minggu IV Maret 2016 -

Dany Destyawan Anwar Saat ini, dinamika mahasiswa di ITS terutama di Teknik Kimia sangat kurang mengenai budaya diskusi. Padahal di kampus-kampus lain budaya diskusi sudah mulai digalakkan kembali setelah pada masa orde baru kegiatan mahasiswa sedikit dibatasi. Kegiatan diskusi interaktif antar mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS mengenai isu yang sedang hangat yang berkaitan dengan ranah keprofesian Teknik Kimia FTI ITS. Menumbuhkan minat diskusi dan wawasan mahasiswa mengenai isu nasional yang berhubungan dengan profesi Teknik Kimia ITS. Mahasiswa Teknik Kimia tahun I sampai tahun IV Terlaksana sebanyak 3x selama kepengurusan Selama kepengurusan Rp 200.000,00

5. COMDEV Information Center Penanggung Jawab : Dany Destyawan Anwar Latar Belakang : Mahasiswa Teknik Kimia memerlukan update info terbaru sebagai penambah wawasan serta perlunya ada grup diskusi online sebagai sarana sharing pengalaman dengan alumni-alumni terdekat Deskripsi Kegiatan : Memberikan informasi serta wawasan kepada seluruh civitas akademika Teknik Kimia FTI ITS tentang event keprofesian dan informasi terkini yang berhubungan dengan ranah profesi Teknik Kimia melalui media offline yaitu Mading Orange dan buletin, serta media online yaitu grup CSC (Career Sharing Center HIMATEKK FTI-ITS).

123


Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK Jurusan IKOMA

: : : : :

AGENDA 1. COMDEV Corner Penanggung Jawab Latar Belakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu

:

Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: :

Meningkatkan wawasan dan memberikan informasi yang up to date kepada mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS mengenai isu-isu yang sedang berkembang yang berhubungan dengan ranah keprofesian Teknk Kimia. Mahasiswa Teknik Kimia tahun I sampai tahun IV  16x Mading ORANGE Terupdate selama Kepengurusan  Buletin terbit 4x selama kepengurusan  90x Grup CSC terupdate selama kepengurusan Selama kepengurusan Rp 100.000,00 Rp 200.000,00 Rp 500.000,00

Nurul Ika Damayanti Kelemahan dari mahasiswa Teknik Kimia di ITS adalah kurangnya pengetahuan akan dunia teknik kimia itu sendiri. Mahasiswa teknik kimia lebih banyak berkutat dengan tugas-tugas dan laporan resmi yang menumpuk sehingga tidak ada waktu untuk mencari tahu masalah terkini mengenai dunia keteknikkimiaan. Suatu pojok baca yang berisi berbagai media cetak (koran, majalah, buletin, dan buku) mengenai wawasan keprofesian Teknik Kimia ITS yang dapat dinikmati oleh mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dalam jangka waktu tertentu dan dengan tema tertentu. Meningkatkan minat baca dan memberikan wawasan mahasiswa Teknik Kimia mengenai ranah keprofesian Teknik Kimia serta memberikan informasi mengenai isu-isu terkini. Mahasiswa Teknik Kimia tahun I sampai tahun IV  Terlaksana sebanyak 4x selama kepengurusan.  50 orang telah berpartisipasi dalam setiap COMDEV Corner selama kepengurusan  Minggu III September 2015  Minggu I November 2015  Minggu I Februari 2016  Minggu IV Maret 2016 Rp 100.000,00

124


PUBLIC RELATIONS AND COMMUNICATION DEPARTMENT Section of Public Relations PROGRAM KERJA 1. HIMATEKK Greetings Penanggung Jawab : Bagus Satriyo W danIftitah Ilmi N LatarBelakang : Perlunya menjalin hubungan baik dengan stakeholder di Teknik Kimia FTI-ITS, ormawa di KM ITS, ormawa di luar ITS, dan BKKMTKI dengan berbagai cara, serta melakukan usaha-usaha yang bertujuan membangun citra positif HIMATEKK FTI-ITS dan Teknik Kimia FTI-ITS Deskripsi Kegiatan : Memberikanucapanpadahariharibesarkeagamaanmenggunakankartuucapan, poster,dan video mail. Tujuan : Menjalinhubunganbaikantara HIMATEKK FTI-ITS denganpihakluar. Sasaran : Dosen, karyawan, alumni, mahasiswa, ormawa di KM ITS, danormawa di luar KM ITS. Tolok Ukur :  Terkirimnya 150 kartu ucapan Idul Fitri dan 70 kartu Keberhasilan ucapan Natal.  TerkirimnyaucapanIdulFitri via email sebanyak 90% dari database yang dimiliki HIMATEKK.  Terpasang dan terpublikasinya poster Hari Raya IdulFitri, IdulAdha, Natal, Paskah, Nyepi, Imlek, danWaisak  Terpublikasi video ucapanIdul Fitri 1436 H dan Natal 2015 Waktu : Selamakepengurusan (IdulFitri, IdulAdha, Natal, Paskah, Nyepi, Imlek, danWaisak). Anggaran Dana : Kas HIMATEKK : Rp 500.000,00 2. Orange Visit Penanggung Jawab LatarBelakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran

:

Laila Kunni M danMaulanaAinul Y HIMATEKK FTI-ITS perlu menjaga serta menjalin hubungan baik dengan dosen, karyawan, ormawa dalam ITS, ormawa di luar ITS, alumni, dan instansi dengan melakukan studi komparatif sebagai sarana untuk menambah wawasan pengembangan ilmu, adanya pengawalan serta sarana untuk menjalin kerja sama secara efektif dengan instansi untuk menunjang kegiatan HIMATEKK FTI-ITS. Melakukankunjungankepadadosen, karyawan, alumni, ormawa di KM ITS, ormawa di luar KM ITS, daninstansidalamrangkamenjalinhubunganbaik, studikomparatif, danpengawalanadanyakerjasama. Menjagahubunganbaik, melakukanstudikomparatifuntukmenambahwawasan, danmenjalinhubungankerjasamadenganormawa, dosen, karyawan, alumni, daninstansitertentu. Dosen, karyawan, alumni, instansi, ormawa di KM ITS, danormawa di luar KM ITS.

125


Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

Terkunjunginya (sesuai SOP) 1 dosen 2 karyawan 2 alumni 1 instansi 3 ormawa di dalam ITS 3 ormawa di luar ITS  70% pengunjung yang datang puas dengan pelayanan Orange Visit HIMATEKK FTI-ITS dan dibuktikan dengan kuisioner  Terjalinnya kerjasama dengan 1 instansi Selamakepengurusan Rp 1.500.000,00 Rp200.000,00 Rp2.000.000,00

3. C-SHOTS Penanggu : PutriRagefa A danIchsanDwi N ng Jawab LatarBelak : Perlunya sarana kegiatan memperkenalkan jurusan Teknik Kimia FTIang ITS kepada siswa-siwi SMA kelas 12 yang akan melanjutkan pendidikannya. Deskripsi : Kegiatanmemberikanpembekalandanpengawalandalamrangkamemperke Kegiatan nalkanjurusanTeknik Kimia FTI-ITS dan CHERNIVAL 2016kesiswa SMA terutamasiswa SMA kelas 12. Tujuan : MemperkenalkanjurusanTeknik Kimia FTI-ITS kepadasiswa-siswi SMA se-Indonesia Sasaran : Siswa-siswi SMA se-Indonesia Tolok :  Terkunjunginya 150 SMA se-Indonesia Ukur  75% pengetahuan siswa-siswa SMA akan Teknik Kimia bertambah Keberhasil setelah presentasi C-SHOTS dibuktikan dengan kuisioner an Waktu : Desember 2015-Februari 2016 Anggaran : Dana Jurusan : Rp600.000,00 Kas : Rp100.000,00 HIMATEK K AGENDA 1.DATABASE Penanggung Jawab : ShelmaHajar A danMaulanaAinul Y LatarBelakang : Perlunya data untuk mempermudah dalam hal menjalin hubungan baik dan kerjasama dengan pihak terkait. Deskripsi Kegiatan : Kegiatanmendata alumni Teknik Kimia FTI-ITS, ormawa di KM ITS, ormawa di luar KM ITS, daninstansi. Tujuan : Mempermudahkomunikasidenganpihak alumni, ormawa, daninstansisehinggadapatterjalinhubungandankerjasama yang baik. Sasaran : Alumni, ormawa, daninstansi

126


2.

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Waktu Anggaran Dana

: :

  

Ter-updatenya 40% dari database yang ada Terdatanya 150 alumni baru Terdatanya 5 instansi baru Selamakepengurusan -

MUNAS Delegation(MusyawarahNasionalBadanKoordinasiKegiatanMahasiswaTeknik Kimia Indonesia) Penanggung Jawab : IchsanDwi N LatarBelakang : Pentingnya menjalin hubungan baik dan kerja sama dengan mahasiswa Teknik Kimia se-Indonesia melalui BKKMTKI Deskripsi Kegiatan : Kegiatanmenjalinhubunganbaikdankerjasamaantara HIMATEKK FTI-ITS danmahasiswaTeknik Kimia FTI-ITS denganmahasiswaTeknik Kimia se-Indonesia dalamrangkameningkatkancitrapositif HIMATEKK FTI-ITS. Tujuan : MenjalinhubunganbaikdankerjasamadenganmahasiswaTeknik Kimia se-Indonesia. Sasaran : BKKMTKI. Tolok Ukur :  Terkirimnya minimal 1 delegasi dari Teknik Kimia ITS di Keberhasilan Musyawarah Nasional BKKMTKI 2015 Waktu : September 2015 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 300.000,00 IKOMA : Rp 1.000.000,00

Section of Communication PROGRAM KERJA 1. HIMATEKK Social Network Penanggung Jawab : ShelmaHajar A, IftitahIlmi N, danMaulanaAinul Y LatarBelakang : Perlunya sarana media komunikasi dan informasi online sebagai sarana berbagi informasi, diskusi aspiratif, apresiasi dan publikasi mengenai keteknikkimiaan dan informasikekinian. Deskripsi Kegiatan : Memberidanmengontrolsegalabentukinformasi, diskusiaspiratif, apresiatifdanpublikasi yang terdiridariwebsite, group facebook, twitter, line@,instagramdanyoutubeHIMATEKK FTI-ITS. Tujuan : Memberikan informasi kepada mahasiswa Teknik Kimia FTIITS dan masyarakat luas tentang kegiatan HIMATEKK FTIITS dan informasi lainnya. Sasaran : MahasiswaTeknik Kimia FTI-ITS danmasyarakatluas. Tolok Ukur : Web : Keberhasilan  Konten terupdate minimal sekalidalamseminggu. Media sosial:  Group facebook HIMATEKK FTI-ITS berjalansesuai netiket.  Twitter, line@,instagram, dan youtubeHIMATEKK FTIITS terupdate sesuai SOP Publikasi Media Sosial.  Tersebarnya isu strategis keprofesian sebanyak 2 kali

127


Waktu Anggaran Dana Kas HIMATEKK

: : :

selama kepengurusan di group facebook HIMATEKK FTI-ITS. Selamakepengurusan Rp 500.000,00

2. Wall Magazine Penanggung : IchsanDwi N danShelmahajar A Jawab LatarBelakang : Perlunya sarana media informasi secara tertulis untuk menampung informasi dari dalam atau luar Teknik Kimia FTI-ITS Deskripsi : Berupa media informasi yang terdiridarimadingorange, mading Kegiatan internal, danmadingeksternal. Tujuan : MemfasilitasipenyebaraninformasidanpublikasidaridalamdanluarTek nik Kimia FTI-ITS. Sasaran : MahasiswaTeknik Kimia FTI-ITS Tolok Ukur :  85% informasi terpasang sesuai dengan SOP mading. Keberhasilan  Adanya rekapan mading eksternaldan internal setiap bulan.  Terpasangnya informasi jadwal pelaksanaan proker HIMATEKK FTI-ITS per bulan maksimal 7 hari pertama di awal bulan.  90% review program kerja eventual HIMATEKK yang telahdilaksanakanterpublikasi di mading.  Review terpublikasikanmaksimal 5 harisetelahkegiatan. Waktu : Selamakepengurusan Anggaran : Dana Jurusan : Rp 500.000,00 Kas : Rp50.000,00 HIMATEK K 3. HIMATEKK Expo Penanggung Jawab LatarBelakang

: :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Laila Kunni M danBagusSatriyo W Perlunya melakukankegiatan sebagai wadah pengenalanmengenaiHIMATEKK FTI-ITS serta untuk mempublikasikan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh kepengurusan HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016. Memperkenalkan HIMATEKK FTI-ITS danmelakukanpublikasistrukturkepengurusan, program kerjadan agenda HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016kepadawargaTeknik Kimiadalambentukbannersertamenyelenggarakan kegiatanuntukmemperkenalkan serta mempublikasikanprogram kerjadan agenda HIMATEKK FTIITS 2015/2016kepadawargaTeknik Kimia melaluipagelaran (Expo). Memperkenalkankepengurusan HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016kepadacivitas akademika Teknik Kimia FTI-ITS

128


Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

4. Orange Appreciation Penanggung Jawab : LatarBelakang : Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: : :

Waktu Anggaran Dana Jurusan

: : :

serta mempublikasikan program kerjadan agenda yang akan dilakukanselamakepengurusan. CivitasakademikaTeknik Kimia FTI-ITS  Terpasangnya bannerkepengurusan, proker, serta agenda HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016maksimal pada hari ke-7 perkuliahan.  Expo dihadiri oleh 250 mahasiswa aktif Teknik Kimia FTIITS.  75% mahasiswa Teknik Kimia yang menghadiri expomengetahui kepengurusan dan proker HIMATEKK FTI ITS 2015/2016. Saat OKKBK dan minggupertamaperkuliahan Rp500.000,00 Rp 100.000,00 Rp1.000.000,00 PutriRagefa A danBagusSatriyo W Perlunya suatukegiatan sebagai saranaapresiasimahasiswa, dosen,dan karyawan yang berprestasi dan telah mengharumkan nama Teknik Kimia FTI-ITS Melakukan publikasi prestasi-prestasi mahasiswa, dosen, dan karyawan Teknik Kimia FTI-ITS secara kolektif dalam bentuk banner, poster, daninformasi di media online Mempublikasikan prestasi mahasiswa, dosen, dan karyawan Mahasiswa, dosen, dan karyawan Teknik Kimia FTI-ITS  Terpasangnya4 banner apresiasi  90% prestasi terapresiasi dalam bentuk poster di mading dan di media online Selamakepengurusan Rp 1.000.000,00

129


SOCIAL DEVELOPMENT DEPARTMENT Section Head of Social Responsibility PROGRAM KERJA 1. KAMPUNG EDUKASI HIMATEKK FTI-ITS Penanggung Jawab : Rima Nur Farkhanni dan Rizka Aulia Rahmati Latar Belakang : Salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi membahas mengenai peran dan fungsi mahasiswa, salah satunya pengabdian masyarakat. Oleh karena itu, diperlukan sebuah wadah bagi mahasiswa Teknik Kimia untuk bisa mengembangkan jiwa kepedulian sosial dengan cara turun langsung ke masyarakat. Deskripsi Kegiatan : Kegiatan yang berorientasi pada peningkatan kualitas masyarakat kampung mitra dengan berbagai pengajaran bagi warga kampung mitra. Tujuan : Meningkatkan kualitas masyarakat di kampung mitra. Sasaran : Masyarakat kampung mitra. Tolok Ukur :  Terlaksananya kegiatan pembelajaran praktikum 2 kali Keberhasilan selama kepengurusan.  Teraplikasikannya 1 PKM-M di kampung mitra selama masa kepengurusan.  Terlaksananya 1 kali pelatihan mengajar untuk pengajar sekolah inspirasi.  80% warga merasakan kebermanfaatan program kampung edukasi ditunjukkan dari hasil kuisioner.  Terbentuknya kampung mitra baru beserta rencana strategisnya. Waktu : Selama kepungurusan Anggaran Dana : Jurusan : Rp 1.200.000,00 Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00 IKOMA : Rp 2.500.000,00 2. APLIKASI TEKNOLOGI TEPAT GUNA BIOGAS Penanggung Jawab : Bima Prakasita Latar Belakang : Aplikasi teknologi tepat guna merupakan salah satu bentuk teknologi yang dikembangkan sesuai dengan ilmu keteknikkimiaan di mana dalam hal ini merupakan biogas. Untuk bisa mengembangkan aplikasi teknologi (biogas) diperlukan penghubung antara mahasiswa dan masyarakat, oleh karena itu SOSDEV membantu memfasilitasi mahasiswa dalam pengaplikasian teknologi tepat guna tersebut dalam masyarakat. Deskripsi Kegiatan : Pengaplikasian teknologi tepat guna Biogas dari kotoran sapi sebagai bentuk pengaplikasian ilmu keteknikkimiaan kepada masyarakat kampung mitra. Tujuan : Mengaplikasikan ilmu keteknikkimiaan kepada masyarakat. Sasaran : Masyarakat kampung mitra. Tolok Ukur : Terpasangnya pipa penyaluran biogas menuju dapur yang Keberhasilan terletak disamping kandang sapi dan biogas dapat

130


Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA Sponsor

: : : : : :

dimanfaatkan. Selama kepengurusan. Rp Rp Rp Rp

1.200.000,00 1.000.000,00 3.000.000,00 5.000.000,00

Section Head of Living Environment PROGRAM KERJA 1. TEKNIK KIMIA ECO CAMPUS (TECO) Penanggung Jawab : Ansori, M. Rizky Ceaser, dan Nadia Mumtazah Latar Belakang : Kepedulian akan pentingnya menjaga lingkungan merupakan salah satu bentuk kepedulian yang harus dikembangkan oleh mahasiswa. Untuk mewujudkan hal tersebut diperlukan suatu wadah pengembangan kepedulian lingkungan khususnya di lingkungan Teknik Kimia sekaligus untuk mendukung program Eco Campus ITS. Deskripsi Kegiatan : Serangkaian kegiatan lingkungan hidup yang berbasis Eco Campus untuk menciptakan iklim kampus yang bersih, ramah lingkungan, dan sehat. Tujuan :  Mewujudkan suasana Eco Campus di lingkungan Teknik kimia  Menumbuhkan rasa peduli terhadap lingkungan bagi civitas akademika Teknik kimia FTI-ITS Sasaran : Seluruh civitas akademika Teknik kimia FTI-ITS Tolok Ukur :  Terlaksananya 3 kali TECO selama satu periode Keberhasilan kepengurusan  Hasil kuisioner menunjukkan 60% mahasiswa telah merasakan euforia Eco Campus di lingkungan Teknik kimia FTI-ITS dan mahasiswa memiliki kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan Teknik kimia FTI-ITS  Terpakainya 50 lembar kertas recycle untuk keperluan administrasi HIMATEKK FTI-ITS dan keperluan akademik mahasiswa. Waktu : Minggu ke-3 November 2015, Minggu ke-1 Maret 2016, Minggu ke-1 April 2016 Anggaran Dana : Jurusan : Rp 1.300.000,00 Kas HIMATEKK : Rp 100.000,00 IKOMA : Rp 2.500.000,00 2. SOSDEV SOCIO TRAINING (SST) Penanggung Jawab : Steven Wellington C. Latar Belakang : Untuk menumbuhkan jiwa kepedulian sosial dan lingkungan sebagai wujud pengabdian masyarakat sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi diperlukan suatu program pengenalan kepada mahasiswa baru Teknik Kimia. Program ini untuk memotivasi mahasiswa baru agar memiliki rasa kepedulian yang tinggi serta mampu memahami kondisi masyarakat serta berpikir solutif.

131


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan

: :

Waktu Anggaran Dana Jurusan Kas HIMATEKK IKOMA

: : : : :

AGENDA 1. SOSDEV GO PUBLIC Penanggung Jawab : Latar Belakang :

Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran

:

Tolok Ukur Keberhasilan

:

Sebuah pelatihan yang dikhususkan bagi mahasiswa angkatan 2015 mengenai pengenalan terhadap pengabdian masyarakat dan lingkungan hidup pada tingkat mahasiswa. Mengenalkan kepada mahasiswa angkatan 2015 mengenai pengabdian masyarakat dan lingkungan hidup pada tingkat mahasiswa Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS angkatan 2015  75% hasil post test meningkat  Terbentuknya Social Community yang aktif dalam kegiatan-kegiatan SOSDEV yang dibuktikan dengan adanya rata-rata 5 delegasi dari Social Community pada setiap kegiatan yang diadakan oleh SOSDEV dan membuat suatu kegiatan pengabdian masyarakat atau lingkungan hidup. Minggu ke-4 September 2015 Rp 1.300.000,00 Rp 100.000,00 Rp 2.500.000,00

Dewi Wulandari Dalam rangka mendukung program sosial masyarakat di KM ITS diperlukan pendelegasian sebagai wujud pengembangan wawasan dan penyaluran aspirasi mahasiswa Teknik Kimia untuk mewujudkan pengabdian masyarakat dan kepedulian lingkungan KM ITS yang terintegrasi. Selain melalui pendelegasian, diperlukan pula wadah untuk pengembangan wawasan mahasiswa Teknik Kimia mengenai isu-isu terbaru tentang lingkungan dan sosial kemasyarakatan melalui penginfoan isu-isu tersebut kepada mahasiswa. Pendelegasian anggota dari Social Development Department baik sebagai SC atau perwakilan dalam forum sosial masyarakat ataupun lingkungan hidup di lingkungan KM ITS dan memberikan informasi kepada mahasiswa Teknik Kimia mengenai isu-isu sosial, lingkungan dan hari-hari peringatan melalui berbagai media informasi. Meningkatkan peran aktif HIMATEKK FTI-ITS dalam menyelesaikan masalah sosial masyarakat dan lingkungan hidup di luar lingkungan jurusan serta mengembangkan wawasan mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS dengan menginformasikan isu-isu sosial dan lingkungan melalui berbagai media informasi. Staff Departemen SOSDEV Periode 2015/2016 dan Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS  Seluruh delegasi SC dari staff Social Development Department menghadiri 50% rapat kegiatan sosial

132


masyarakat yang diselenggarakan di ormawa ITS

 Informasi isu-isu sosial dan lingkungan terupdate 2

Waktu Anggaran Dana

: :

minggu sekali Selama kepengurusan Rp 100.000,00

133


EVENT MANAGEMENT DIVISION PROGRAM KERJA 1. Pelepasan Panitia CHERNIVAL 2015 dan Soft Opening CHERNIVAL 2016 Penanggung Jawab : Farida Norma Yulia dan Redina Ayu Nur Q.P. Latar Belakang : Kesuksesan CHERNIVAL 2015 tidak akan dicapai tanpa kerja keras panitianya yang gigih dalam melaksanakan tugasnya. Maka pemberian apresiasi sudah seharusnya terlaksana sebagai ucapan terimakasih atas kerjasamanya selama ini. Selain itu pengenalan CHERNIVAL 2016 kepada warga Teknik Kimia FTI-ITS terutama mahasiswa baru yang diharapkan dapat memulai euforianya dari awal. Deskripsi Kegiatan : Pelepasan kepanitian CHERNIVAL 2015 dengan acara syukuran, pemberian apresiasi dan makan bersama disertai soft opening CHERNIVAL 2016 Tujuan :  Memberikan apresiasi kepada seluruh panitia CHERNIVAL 2015 atas kerja keras dalam pelaksanaan CHERNIVAL 2015.  Memperkenalkan CHERNIVAL 2016 kepada warga Teknik Kimia FTI-ITS khususnya mahasiswa baru. Sasaran :  Seluruh panitia CHERNIVAL 2015.  Warga Teknik Kimia FTI-ITS (khususnya mahasiswa baru 2015). Tolok Ukur :  60% panitia CHERNIVAL 2015 hadir. Keberhasilan • 100 orang non-panitia hadir. Waktu : 14 September 2015 Anggaran Dana : Kas CHERNIVAL : Rp 2.000.000,00 2. Open Recruitment Panitia CHERNIVAL 2016 Penanggung Jawab : M. Rizki Muliadi dan Fya Widya Irawan Latar Belakang : CHERNIVAL 2016 akan dapat terlaksana dengan sebaikbaiknya melalui adanya kepanitiaan yang terdiri dari panitia-panitia yang memiliki kemauan tinggi serta berkompeten sehingga diperlukan seleksi dengan menyelenggarakan open recruitment agar terbentuk kepanitiaan yg tepat. Deskripsi Kegiatan : Dilaksanakan selama 1 minggu, yang terdiri dari pengumpulan berkas dan screening interview. Dilakukan screening berkas untuk mahasiswa tingkat 2 dan 3, serta screening interview untuk mahasiswa tingkat 1 oleh koordinator dari masing-masing section. Tujuan : Memperoleh panitia-panitia yang berkemauan tinggi dan berkompeten untuk pelaksanaan CHERNIVAL 2016. Sasaran : Mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS tingkat 1, 2, dan 3. Tolok Ukur : 200 pendaftar. Keberhasilan Waktu : 22-29 September 2015  22-23 September 2015 : pengumpulan berkas  28-29 September 2015 : screening interview

134


Anggaran Dana Kas CHERNIVAL

: : Rp 50.000,00

3. Welcome Party for CHERNIVAL 2016 Crews Penanggung Jawab : Hardi Parulian dan Ummu Dzawilhijjah Latar Belakang : Diperlukan sebuah acara untuk menyambut dan mengapresiasi seluruh panitia CHERNIVAL 2016 yang terpilih. Deskripsi Kegiatan : Merupakan suatu bentuk apresiasi kepada mahasiswa yang diterima sebagai panitia CHERNIVAL 2016. Terdiri dari perkenalan CHERNIVAL 2016 kepada panitia, pengetahuan umum tentang section, dan internalisasi panitia dengan koordinator masing-masing section. Tujuan :  Memberikan apresiasi kepada seluruh panitia CHERNIVAL 2016 yang telah lolos tahap screening.  Menumbuhkan sense of belonging CHERNIVAL kepada seluruh panitia CHERNIVAL 2016. Sasaran : Seluruh panitia CHERNIVAL 2016. Tolok Ukur : 60% crew non-ministry hadir. Keberhasilan Waktu : 7 Oktober 2016. Anggaran Dana : Kas CHERNIVAL : Rp 75.000,00 4. CHERNIVAL 2016 Penanggung Jawab Deskripsi Kegiatan

: :

Anggaran Dana Jurusan Kas CHERNIVAL

: : :

Dimas Agung Laksono CHERNIVAL 2016 merupakan serangkaian acara yang terdiri dari NOPEC (National Olympiad of Chemical Engineering) 2016, CSR (CHERNIVAL Social Responsibility) 2016, ICECC (Indonesia Chemical Engineering Car Competition) 2016, dan ICEPC (Indonesia Chemical Engineering Paper Competition) 2016. Rp 60.000.000,00 Rp 10.775.000,00

a. NOPEC (National Olympiad of Chemical Engineering) 2016 Penanggung Jawab : Nadhif Achmad Faiz Latar Belakang : Teknik Kimia merupakan jurusan yang tidak semua perguruan tinggi memilikinya. Sebagai upaya membrandingkan jurusan Teknik Kimia khususnya Teknik Kimia FTI-ITS, HIMATEKK FTI-ITS berkomitmen menyediakan suatu kompetisi yang mewadahi siswa-siswi SMA se-Indonesia untuk menunjukan kemampuannya dalam bidang Teknik Kimia Deskripsi Kegiatan : NOPEC (National Olympiad of Chemical Engineering) 2016 merupakan olimpiade Teknik Kimia tingkat SMA/sederajat se-Indonesia yang dilaksanakan dalam 3 tahap seleksi. Seleksi I dan II dilakukan secara online. Semi Final dan

135


Tujuan

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu

Grand Final dilaksanakan secara offline di kampus Teknik Kimia FTI-ITS. Apresiasi dari kompetisi ini berupa jaminan diterima sebagai mahasiswa Teknik Kimia FTI-ITS melalui jalur SNMPTN undangan. : Memperkenalkan jurusan Teknik Kimia FTI-ITS kepada siswa-siswi SMA/sederajat di Indonesia dan mewadahi mereka untuk menunjukan kemampuannya dalam bidang keteknik-kimiaan. : Siswa-siswi SMA/sederajat se-Indonesia. : 1000 tim pendaftar. : 6 Februari 2016 (Seleksi I). 13 Februari 2016 (Seleksi II). 26-27 Februari 2016 (Semi Final). 28 Februari 2016 (Grand Final)

b. CSR (CHERNIVAL Social Responsibility) 2016 Penanggung Jawab : Ummu Dzawilhijjah Latar Belakang : Sebaiknya sebagai mahasiswa tidak hanya dapat bermanfaat untuk dirinya sendiri tapi juga untuk orang lain. Sehingga dibutuhkan kegiatan untuk memunculkan kesadaran diri mahasiswa tentang pentingnya melaksanakan tanggung jawab sosial sekaligus mampu memperkenalkan Teknik Kimia FTI-ITS kepada masyarakat umum. Deskripsi Kegiatan : CSR 2016 merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab CHERNIVAL terhadap masyarakat umum, dimana dalam kegiatan ini berfokus pada dunia pendidikan untuk sekolah dasar dan masyarakat umum dengan tujuan membantu peningkatan taraf pendidikan di daerah tertinggal. Kegiatan yang akan dilakukan berupa penyuluhan mengenai pentingnya pendidikan serta akan didirikan sebuah perpustakaan mini yang diharapkan dapat menunjang kualitas pendidikan, baik di dalam lingkup sekolah maupun lingkungan sekitarnya. Tujuan :  Membrandingkan Teknik Kimia kepada masyarakat umum.  Sebagai bentuk tanggung jawab sosial kepada masyarakat. Sasaran : Masyarakat umum Tolok Ukur : 80% masyarakat dan siswa/siswi sekolah yang dituju Keberhasilan merasakan keberadaan dan kebermanfaatan perpustakaan dan alat penunjang belajar mengajar yang diberikan. Waktu : 26-27 Maret 2016 c. ICECC (Indonesia Chemical Engineering Car Competition) 2016 Penanggung Jawab : Hardi Parulian Latar Belakang : Kemajuan teknologi seiring waktu semakin berkembang. Begitu juga dengan dunia otomotif, inovasi, dan teknologi ramah lingkungan menjadi sorotan utama pada era ini.

136


Deskripsi Kegiatan

:

Tujuan

:

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu

: :

Sebagai wujud kepedulian atas teknologi, HIMATEKK FTIITS berkomitmen menyediakan suatu wadah kompetisi untuk seluruh mahasiswa nasional maupun internasional untuk mengeksplor kemampuannya dalam menemukan energi terbarukan untuk dunia otomotif kedepan. Indonesia Chemical Engineering Car Competition merupakan kompetisi yang bertujuan mendesain reaksi kimia secara akurat sehingga mobil dapat mencapai jarak tertentu. Kompetisi ini terbagi dalam 2 sub acara, yaitu poster presentation dan race competition. Membrandingkan Teknik Kimia FTI-ITS serta sebagai wadah untuk seluruh mahasiswa nasional maupun internasional untuk mengeksplor kemampuannya menemukan energi terbarukan untuk dunia otomotif ke depan. Mahasiswa Indonesia dan internasional. 30 tim pendaftar.

: 21 – 24 April 2016

d. ICEPC (Indonesia Chemical Engineering Paper Competition) 2016 Penanggung Jawab : Vincent Winata Tedjorahardjo Latar Belakang : Dunia ilmu pengetahuan seiring waktu akan semakin berkembang, begitu juga dengan ilmu keteknik-kimiaan. Sebagai wujud aplikasi dari perkembangan ilmu pengetahuan di Teknik Kimia, HIMATEKK FTI-ITS berkomitmen menyelenggarakan suatu kompetisi karya tulis ilmiah tingkat internasional untuk mahasiswa dalam bentuk paper. Deskripsi Kegiatan : Indonesia Chemical Engineering Paper Competition merupakan kompetisi karya tulis ilmiah dalam bentuk paper. Kompetisi ini terbagi dalam 2 sub acara, yaitu seminar dan poster presentation. Tujuan : Membrandingkan Teknik Kimia FTI-ITS serta sebagai wadah bagi mahasiswa nasional maupun internasional untuk menuangkan ide melalui karya tulis ilmiah dalam bentuk paper. Sasaran : Mahasiswa Indonesia dan internasional. Tolok Ukur : 20 pendaftar. Keberhasilan Waktu : 21 – 24 April 2016 AGENDA 1. CHERNIVAL on Progress Penanggung Jawab : Nadhif Achmad Faiz Latar Belakang : Kegiatan EMISION berhubungan dengan branding Teknik Kimia FTI-ITS baik dalam lingkup nasional maupun internasional. Sehingga diperlukan adanya sosialisai kepada warga Teknik Kimia FTI-ITS mengenai CHERNIVAL 2016 ke depan, sekaligus penyampaian informasi terkini seputar CHERNIVAL 2016.

137


Deskripsi Kegiatan

Tujuan

Sasaran Tolok Ukur Keberhasilan Waktu Anggaran Dana Kas CHERNIVAL

: Merupakan sosialisasi CHERNIVAL 2016 kepada warga Teknik Kimia FTI-ITS dengan tujuan pencerdasan mengenai CHERNIVAL 2016 kepada warga Teknik Kimia FTI-ITS dengan menggunakan sarana media elektronik dan media cetak. :  Menyampaikan progress CHERNIVAL 2016 secara tertulis kepada warga Teknik Kimia FTI-ITS.  Meningkatkan euforia dan sense of belonging warga Teknik Kimia FTI-ITS terhadap CHERNIVAL 2016. : Seluruh warga Teknik Kimia FTI-ITS. :  Terlaksana 5 kali  60% warga mengetahui progress CHERNIVAL 2016 : Selama kepengurusan : : Rp 50.000,00

2. Guidance Book of CHERNIVAL Penanggung Jawab : Lettizia Kris Harjanto Latar Belakang : CHERNIVAL merupakan sebuah big event yang tidak mudah untuk dilaksanakan. Oleh karena itu diperlukan suatu buku yang berisi arahan dan transfer ilmu dari tiap kepengurusan EMISION sebagai pembelajaran dan pegangan kepengurusan selanjutnya dalam melaksanakan CHERNIVAL. Deskripsi Kegiatan : Berupa produksi suatu buku yang berisikan seluruh struktur, perencanaan, pelaksanaan, ketercapaian, dan evaluasi dari CHERNIVAL 2014, CHERNIVAL 2015, dan CHERNIVAL 2016. Tujuan : Sebagai sumber pembelajaran EMISION di kepengurusan selanjutnya. Sasaran : Pengurus EMISION Tolok Ukur : Terlaksana Keberhasilan Waktu : Selama kepengurusan Anggaran Dana : Kas CHERNIVAL : Rp 50.000,00

138



ATURAN UMUM 1. Font yang digunakan dalam penulisan setiap surat TAHOMA size 11 Spasi 1,15 2. Font yang digunakan dalam penulisan setiap MOM, Proposal, LPJ ataupun pengarsipan lainnya adalah TAHOMA size 11, Spasi 1,5 3. Setiap proposal wajib dilengkapi dengan surat rekomendasi yang tanda tangannya satu tingkat di bawah tanda tangan dalam proposal. 4. Setiap proposal yang akan di majukan ke birokrasi juga wajib menyertakan surat peminjaman tempat pelaksanaan kegiatan, surat rekomendasi kegiatan dan surat permohonan dana (ikoma/ SPP-DPP) 5. Setiap proposal, LPJ dan surat pemijaman yang akan dimajukan ke HOH wajib ada paraf HOD besangkutan disamping kanan nama HOH. 6. Setiap undangan yang ditujukan kepada pembicara, harus menyertakan rundown acara dan Term of Reference (TOR) materi yang akan disampaikan oleh pembicara yang bersangkutan. Terutama ketika mengundang sebagai pembuka acara. 7. Setiap surat peminjaman tempat yang akan digunakan sebagai penunjang kegiatan yang akan dilaksanakan wajib menyertakan rundown kegiatan. 8. Setiap sekdep dan sekdiv wajib memeriksa semua surat, proposal, LPJ, sertifikat, TAP ataupun KPTS yang akan dikeluarkan departemen atau divisinya yang disesuaikan dengan SOP. 9. Setiap proposal, LPJ ataupun sertifikat sebelum dicetak, wajib diasistensikan kepada sekdep atau sekdiv, lalu General Secretary atau Vice of General Secretary serta Finance Head untuk persetujuan anggaran dana 10. Proposal dan LPJ dimasukkan ke dalam map bening dan tidak perlu dijilid sebelum mendapat tanda tangan lengkap. 11. Setiap satu eksemplar LPJ program kerja wajib melampirkan daftar absensi peserta sebanyak satu lembar. 12. Untuk proposal, dan LPJ yang tanda tangannya sudah lengkap, WAJIB di fotocopy dengan ketentuan sebagai berikut : 

Jika sumber dana berasal dari dana jurusan, maka di copy sebanyak 1x, lalu dijilid. 1 rangkap digunakan untuk diarsipkan dalam map khusus proker milik Gensec-Vice gensec dan digunakan untuk mencairkan dana jurusan.



Jika sumber dana berasal dari dana jurusan dan IKOMA, maka di copy sebanyak 3x, lalu dijilid. Draft fotokopi diserahkan ke BAAK, satu draft fotokopy untuk mencairkan dana IKOMA, sat draft fotokopi untuk di serahkan

139


ke Finance Head untuk pencairan dana jurusan, dan satu draft asli untuk disimpan dalam map khusus proker milih Gensec-Vice gensec. 

Jika sumber dana berasal dari dana SPP DPP dan Dekanat, maka proposal dan LPJ di copy sebanyak 3x, lalu dijilid. Satu draft fotokopi diserahkan untuk mencairkan dana ke Dekanat, dua draft fotokopi diserahkan ke jurusan, dan satu draft asli digunakan sebagai arsip dan disimpan di map arsip milik Gensec – Vice Gensec



Jika sumber dana berasal dari dana jurusan, IKOMA, dan dana sponsor, maka proposal dan LPJ (dijelasin yang difoto copy apa) di copy sebanyak 3x, lalu dijilid. Draft asli yang telah ditanda-tangani pihak terkait discan terlebih dahulu. Lalu satu draft fotokopi diserahkan untuk mencairkan dana ke IKOMA, satu draft fotokopi diserahkan ke finance head untuk mencairkan dana jurusan, satu draft fotokopi diserahkan ke BAAK, dan satu draft asli untuk disimpan dalam map khusus proker milih Gensec-Vice gensec. Proposal dan LPJ di print ulang untuk keperluan pihak sponsor, tanda tangan di scan dengan ijin pihak-pihak terkait.

13. Setiap proposal dan LPJ beserta checklist adminitrasi kegiatan wajib dikumpulkan maksimal 1 minggu setelah mendapatkan ACC lengkap kepada Gensec atau Vice gensec dan disimpan di map proker khusus milik Gensec-Vice Gensec 14. Proposal dan LPJ yang telah terkumpul pada map proker khusus milik Gensec dan Vice Gensec akan dikroscek kembali dengan sekretaris masing-masing department dan divisi pada saat Adteam on Progress setiap bulannya.

140


ATURAN INTERNAL ADMINISTRASI dan KESEKRETARIATAN HIMATEKK FTI-ITS PERIODE 2015/2016

PENGGUNAAN HIMATEKK OFFICE 1. Jam kerja HIMATEKK FTI-ITS adalah setiap hari Senin-Sabtu mulai pukul 09.00 s.d pukul 19.00 WIB. 2. Saat jam kerja, HIMATEKK office hanya boleh digunakan untuk kepentingan HIMATEKK FTI-ITS dan Akademis. Catatan : Kegiatan akademis ditoleransi selama tidak mengganggu aktivitas kerja HIMATEKK FTI-ITS 3. Saat jam kerja, HIMATEKK office tidak diperbolehkan digunakan untuk rapat departemen atau divisi atau forum lainnya kecuali telah dikomunikasikan dengan General Secretary atau Vice of General Secretary. 4. Untuk anggota HIMATEKK FTI-ITS tidak diperkenankan melaksanakan sholat di dalam HIMATEKK office saat jam kerja. 5. Tiap pengurus WAJIB menjalankan PIKET dengan ketentuan: Piket harian : Piket dilaksanakan satu hari per departemen atau divisi pada hari kerja HIMATEKK FTI-ITS, yakni dari hari Senin s.d. Sabtu secara berigilir Jam kerja piket : 09.00 s.d. 19.00 WHTK 6. Kunci HIMATEKK office akan digandakan sebanyak 14 buah, dengan rincian akan dipegang oleh General Affairs, Head of Department, dan Head of Emision. 7. Pengurus HIMATEKK FTI-ITS yang terakhir berada di HIMATEKK office, setelah jam piket berakhir, BERTANGGUNG JAWAB terhadap kebersihan dan kerapian HIMATEKK office. 8. Tas yang berada di dalam wajib diletakkan dalam rak tas dan sepatu yang berada di luar HIMATEKK office WAJIB DITATA RAPI DALAM RAK SEPATU, bila TIDAK, maka akan dilakukan EKSEKUSI, dan pihak administration team tidak bertanggung jawab atas kehilangan barang. 9. Diperbolehkan adanya musik dalam HIMATEKK office, dengan catatan masih dalam batas volume suara yang wajar, lagu yang sesuai dan tidak menggaggu aktivitas HIMATEKK office. 10. Setiap akhir pelaksanaan program kerja tiap departemen atau divisi, barang yang dititipkan di HIMATEKK FTI-ITS yang bukan bagian dari inventaris HIMATEKK FTIITS, harap diberi space sendiri dan batas maksimum penitipan selama 2 hari setelah pelaksanaan program kerja, bila TIDAK maka akan dilakukan EKSEKUSI dan pihak administration team tidak bertanggung jawab atas hilangnya barang. 11. Anggota HIMATEKK boleh menitipkan buku di lemari HIMATEKK FTI-ITS, dengan catatan DITATA dengan rapi dan menjadi tanggung jawab penitip (jika buku hilang bukan menjadi tanggung jawab pengurus HIMATEKK FTI-ITS). 12. Tidak boleh meletakkan barang-barang pribadi di kantor HIMATEKK FTI-ITS lebih dari 24 jam. Jika TIDAK maka akan dilakukan EKSEKUSI dan pihak administration team tidak bertanggung jawab atas hilangnya barang.

141


13. Kebersihan dan kerapian HIMATEKK office bukan hanya tanggung jawab pengurus yang melaksanakan piket, tetapi juga tanggung jawab semua pengurus HIMATEKK FTI-ITS. 14. Tidak boleh berkata-kata kotor dan tidak senonoh selama berada di lingkungan HIMATEKK office. Jika ada pengurus yang melanggar, maka akan mendapatkan sanksi denda. 15. HIMATEKK office memberlakukan English Day setiap hari Rabu dimana semua pengurus wajib menggunakan bahasa Inggris dalam segala aktivitas di HIMATEKK office. PENGGUNAAN INVENTARIS 1. Printer HIMATEKK FTI-ITS hanya boleh digunakan untuk kepentingan HIMATEKK FTI-ITS. 2. Penggunaan printer dalam skala banyak, setelah 30 menit pemakaian, printer harus di-hibernasikan selama 10 menit. Printer jangan terlalu sering di-cleaning ataupun dimatikan. 3. Printer hanya boleh dimatikan ketika HIMATEKK office ditutup (jam kerja HIMATEKK FTI-ITS berakhir setiap harinya yaitu pukul 19.00 WIB). 4. Jika salah satu atau semua tinta printer HIMATEKK FTI-ITS akan habis (tinggal sedikit), pengurus wajib meletakkan tulisan �PRINTER JANGAN DIGUNAKAN� yang telah disediakan oleh ad-team dan segera menghubungi Gensec/Vice of Gensec untuk mengisinya dengan tinta yang ada di lemari. 5. Jika ada masalah dengan printer segera lapor kepada PJ piket di hari tersebut atau langsung ke Gensec/Vice of Gensec. 6. Semua pengurus WAJIB menjaga dan merawat inventaris HIMATEKK FTI-ITS yang ada.

ATURAN ADMINISTRASI 1. Semua pengurus dalam pembuatan surat, Proposal, sertifikat dan LPJ HARUS sesuai dengan format yang sudah ada dalam Standar Operasional Prosedur (SOP) dan sesuai dengan alur SOP tersebut. 2. Untuk pembuatan hal-hal yang berhubungan dengan administrasi, harus ada arsipnya. Baik dalam bentuk softcopy maupun hardcopy. Untuk surat keluar hanya diwajibkan dalam bentuk softcopy (kecuali surat peminjaman tempat,KPTS, dan TAP harus ada hardcopy) 3. Setiap selesai membuat surat, pengurus wajib menuliskan nomer terakhir di papan yang telah disediakan dan tanda tangan di kertas yang telah disediakan ad-team pada papan informasi. 4. Jika membutuhkan surat yang bukan atas nama departemen atau divisi, langsung menghubungi General Secretary atau vice of general secretary. 5. Setiap PJ masing-masing proker atau agenda dengan dibantu sekretaris atau bendahara WAJIB membuat SPJ, jika kegiatan tersebut menggunakan SPJ, baik dana SPP DPP maupun IKOMA.

142


SANKSI : Penggunaan HIMATEKK office :  Poin no 2 dan 4 : Diperingatkan sekali dan masuk dalam laporan piket di kolom keterangan sebagai bukti. Jika mengulangi sekali lagi maka wajib menjalankan piket untuk hari tersebut.  Poin no 5 : Setiap pengurus yang tidak melaksanakan piket pada jadwal yang telah ditentukan wajib mengganti pada minggu punishment.  Untuk poin 7 s.d 13 : Ad-team dan pengurus yang melaksanakan piket pada hari yang bersangkutan BERHAK memperingatkan.  Untuk poin no 12 : Jika tidak diambil dalam jangka waktu yang telah ditetapkan, barang tersebut akan menjadi milik HIMATEKK FTI-ITS. Penggunaan Inventaris :  Untuk poin no 2 : Pengurus yang melanggar wajib membantu Gensec atau Vice of Gensec untuk memperbaiki printer.  Untuk poin no 3 : Pengurus yang mematikan wajib menghidupkan kembali dan memastikan bahwa printer dapat digunakan dengan baik. Aturan Administrasi :  Untuk poin no 2 dan 3 : Semua surat yang tidak sesuai dengan SOP dan alurnya akan termasuk surat yang salah dan masuk dalam penilaian kinerja staff dalam bidang administrasi.  Untuk poin no 5 : Proker atau agenda yang tidak membuat SPJ maka dana kegiatan tidak akan cair.

Keterangan : Aturan bisa berubah atau ditambahkan menurut kebijakan selanjutnya.

143


SOP SURAT KELUAR

Kode Surat Nomor surat

Nomor Lampiran Perihal 1x1,15 spasi

Singkatan Nama Kegiatan

Bulan dalam Romawi

: __ / __ /__/ __/HIMATEKK/__/____ : 2 (dua) lembar [--- jika tidak ada (-)] :

Tanggal pembuatan surat

Tahun

Singkatan Departemen atau divisi

1x1,15 spasi Yth. (Nama yang dituju) Jika tidak tahu nama, cukup Jabatan ditulis jabatannya saja di tempat 1x1,15 spasi Dengan hormat, Sehubungan dengan akan diselenggarakannya (nama kegiatan “BOLD” dan “ITALIC”) oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HIMATEKK) FTI-ITS periode 2014/2015 pada : hari / tanggal : waktu : tempat : maka kami selaku panitia … ( nama kegiatan”italic”,) [jika tidak ada panitia maka kami selaku …. department ] (ditulis Italic) bermaksud untuk _ _ _ _ _ _ _ _ _ _sebagai ----------Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak, kami ucapkan terima kasih. 1x1,15 spasi Hormat kami, 1x1,15 spasi Head of HIMATEKK FTI-ITS

Rofi Arga Hardiansyah 2313 100 067

Chief of Committee

4x 1,15 spasi (atau sesuai dengan space yang ada)

Nama Ketua Pelaksana 23xx(spasi)100(spasi)xxx

Mengetahui, Koordinator Kemahasiswaan dan Kerja Praktek Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS

Juwari, S.T., M.Eng., Ph.D NIP. 19730615 199903 1 003 144


Contoh Surat Keluar (Peminjaman Tempat untuk suatu kegiatan : oleh tiap departemen) Nomor Lampiran Perihal

: 01/B/TFI/SRD/HIMATEKK/VIII/2015 :: Peminjaman Tempat

03 Agustus 2015 Yth Prof. Dr. Ir. Tri Widjaja, M.Eng Kepala Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS di tempat Dengan hormat, Sehubungan dengan akan diadakannya Training for Instructure (TFI) 2015 oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HIMATEKK) FTI-ITS periode 2015/2016 pada : hari / tanggal : Sabtu-Minggu / 24-25 Agustus 2014 waktu : 07.00 WIB – selesai tempat : E-401 dan E-402 maka kami selaku panitia Training for Instructure 2015 bermaksud untuk meminjam Ruang E-401 dan E-402 sebagai penunjang kegiatan tersebut. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak, kami ucapkan terima kasih. Hormat kami, Head of HIMATEKK FTI-ITS

Chief of Committee

Rofi Arga Hardiansyah 2313 100 067

Muhammad Haikal 2313 100 036

Mengetahui , Koordinator Kemahasiswaan dan Kerja Praktik Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS

Dr. Juwari, S.T., M.Eng NIP. 19730615 199903 1 003

145


TANDA TANGAN SURAT  Untuk kegiatan yang menjadi tanggung jawab HIMATEKK secara penuh (misal : SK, Rekomendasi, AdHoc) 1.Intern : General Secretary dan Head of HIMATEKK FTI-ITS Contoh : Surat undangan untuk LMJ 2.Ekstern : General Secretary dan Head of HIMATEKK FTI-ITS Contoh : Surat undangan untuk Dosen, karyawan, Jurusan lain ataupun Institusi lain  Untuk kegiatan Departemen Intern (untuk warga) dan ekstern (msh lingkup tekkim) : HOD dan Head of HIMATEKK FTI-ITS

 Untuk kegiatan Kepanitiaan 1. Intern (tanpa persetujuan birokrasi) Chief of Committee dan Head of HIMATEKK FTI-ITS Ditujukan pada warga(LMJ)  Ketua panitia+ Ka. HIMA Contoh : Chemical Games (CG)

2. Ekstern : Ketua Pelaksana, Ketua HIMATEKK FTI-ITS, disetujui oleh Ka. Jurusan, dst (sesuai keperluan) Contoh : Chemical Engineering Competition (CEC), Study Excursion (SE)  Untuk Rekomendasi Kegiatan ke WR I ITS Ketua Pelaksana + Ketua HIMATEKK FTI-ITS + Disetujui oleh Ka. Jurusan + Wakil Dekan FTI-ITS  Untuk Rekomendasi Kegiatan ke Jurusan Teknik Kimia FTI-ITS Chief of Committe + Head of HIMATEKK FTI-ITS

146


KETERANGAN 

 

 

Untuk urutan Tanda tangan dimulai dari yang jabatannya paling rendah di sebelah kanan ke kiri untuk jabatan yang lebih tinggi. Untuk selanjutnya kembali lagi dari kanan u ke kekiri Jika Surat membutuhkan Space banyak, diusahakan tetap satu lembar (tanpa lampiran), sehingga jarak spasinya kondisional sesuai dengan kebutuhan. Untuk surat, menggunakan KOP HIMATEKK beralamat. Jika surat lebih dari 1 halaman (terdapat lampiran), untuk halaman selanjutnya menggunakan KOP HIMATEKK NON ALAMAT. Pada lampiran tersebut tetap ditulis nomor suratnya (format normal) Untuk setiap penulisan istilah asing dalam isi surat ditulis dengan format italic Untuk SURAT/PROPOSAL/LPJ menggunakan margin : * atas : 3 cm * bawah : 2,5 cm * kiri : 3 cm * kanan : 2.5 cm Untuk penggunaan bahasa, bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris, o Jika surat, proposal, LPJ, sertifikat hanya ditujukan kepada lingkup jurusan, boleh menggunakan bahasa inggris, seperti : “ Head of HIMATEKK FTI-ITS” , “Chief of Committee”, dll. o Jika surat, proposal, LPJ, sertifikat ditujukan kepada lingkup sampai di luar jurusan, pihak dekanat dan ITS, maka bahasa yang digunakan adalah bahasa indonesia, seperti : “Ketua HIMATEKK FTI-ITS” , “ Ketua Pelaksana”, dll. o Setiap surat disimpan dengan format “Kode surat_no surat_prihal surat_tanggal surat

Kode Kode Kode Kode Kode Kode Kode Kode

A B P L S TAP KPTS

: : : : : : :

Internal (Anggota HIMATEKK/mahasiswa TEKNIK KIMIA) Eksternal (selain mahasiswa TEKKIM, termasuk dosen dan karyawan) Proposal = Surat Rekomendasi Kegiatan LPJ Sertifikat Ketetapan Keputusan

147


A. Tata Urutan

Spasi :1,5

I.

PROPOSAL (NAMA KEGIATAN) HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 LATAR BELAKANG SPASI 1x

_________________________________________ _______________________________________

Spasi :1,5

Spasi 1,5

II. III. IV. V. VI. VII. VIII. IX. X.

TUJUAN TEMA PELAKSANAAN BENTUK KEGIATAN SASARAN / PESERTA SUSUNAN PANITIA Lampiran 1 SUSUNAN ACARA Lampiran 2 ANGGARAN DANA Lampiran 3 PENUTUP LEMBAR PENGESAHAN LAMPIRAN Lampiran 1 Lampiran 2 Lampiran 3

Spasi : 1,5 ITALIC


B. Keterangan Umum :   

Font TAHOMA 11 Ukuran dan Format Kertas A4 dengan margin top 3cm, left 3cm, right 2,5cm, bottom 2,5cm Spasi Antara judul dan isi, diberi jarak 1 spasi. Antara sub bab 1 dan 2 juga diberi jarak 1 spasi. Spasi yang digunakan 1.5 Cover Design kreativitas panitia. Terdapat : nama kegiatan (sama dengan judul dibagian utama proposal), dengan logo menyesuaikan aturan internal policy atau external policy. Apabila internal policy digunakan untuk lingkup internal ITS, external policy digunakan untuk lingkup eksternal ITS. Header footer Design kreativitas panitia.


C. Keterangan tiap BAB : ISI PROPOSAL 1. Latar Belakang Berisi pengantar yang disampaikan untuk memberikan gambaran tentang sesuatu yang di-proposal-kan. Singkat, jelas, tepat sasaran, dan mudah dipahami. Maksimal 3 paragraf. 2. Tujuan Berisi tujuan diadakannya kegiatan. Jika lebih dari 1, maka dibuat poin. 3. Tema Berisi tema dari kegiatan yang akan diselenggarakan. ditulis pada baris baru, bold, center, italic, dikutip(“..”) dan Capitalize Each Word. 4. Pelaksanaan Berisi hari, tanggal, waktu, serta tempat dilaksanakannya kegiatan. 5. Bentuk Kegiatan Berisi tentang sifat, jenis kegiatan yang akan dilaksanakan, misal :  Materi indoor/outdoor  Simulasi  Seminar 6. Sasaran/Peserta Berisi pihak yang dikenai kegiatan. 7. Susunan Panitia Berisi susunan panitia penyelenggara kegiatan 8. Anggaran Dana Berisi rencana anggaran untuk menyelenggarakan suatu kegiatan : Pemasukan : memuat dari mana sumber biaya dan besarnya anggaran yang diperoleh. Pengeluaran : memuat pos-pos pengeluaran dan besarnya anggaran yang dikeluarkan. Format dari FINANCE HEAD. 9. Susunan Acara Berisi rangkaian kegiatan yang direncanakan dari awal acara hingga akhir acara. Supaya lebih rapi, dibuat dalam bentuk tabel. Berisi : Waktu( hari/tanggal/jam), Kegiatan, PJ Kegiatan 10.Penutup Berisi harapan dari penyelenggara agar kegiatan dapat berjalan dengan baik dan sukses 11.Lembar Pengesahan Juga berisi nomor proposal yg sama dengan nomer surat rekomendasi kegiatan.


A. Tata Urutan LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN (NAMA KEGIATAN) HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 KATA PENGANTAR SPASI 1x

Spasi :1,5

Margin

_______________________________________________ ______________________ DAFTAR ISI BAB I . PENDAHULUAN SPASI 1x

A. B. C. D. E. F. G.

Nama Kegiatan Latar Belakang Kegiatan Tujuan Target Sasaran Kegiatan Waktu dan Tempat Pelaksanaan Panitia Pelaksana

Spasi : 1,5

BAB II. REALISASI KEGIATAN SPASI 1x

Spasi :1,5

A. B. C. D.

Persiapan Non Teknis Persiapan Teknis Pelaksanaan Kegiatan Anggaran

Spasi : 1,5

BAB III. EVALUASI DAN KENDALA SPASI 1x

A. EVALUASI - Persiapan - Pelaksanaan - Kepanitiaan B. KENDALA C. PEMECAHAN

Spasi : 1,5

BAB IV. PENUTUP LEMBAR PENGESAHAN LAMPIRAN

Spasi : 1,5

SPASI 1x

-

Laporan Keuangan Dokumentasi Kegiatan Surat Keluar-Masuk Lain-lain


B. Keterangan Umum :    

Font TAHOMA 11 Ukuran dan Format Kertas A4 dengan margin : top 3cm, left 3cm, bottom 2,5cm, right 2,5cm Spasi Antara judul dan isi, diberi jarak 1 spasi. Antara sub bab 1 dan 2 juga diberi jarak 1 spasi. Spasi yang digunakan 1.5 Cover Design kreativitas panitia. Terdapat : nama kegiatan (sama dengan judul dibagian utama proposal), dengan logo menyesuaikan aturan internal policy atau external policy. Apabila internal policy digunakan untuk lingkup internal ITS, external policy digunakan untuk lingkup eksternal ITS. Header footer Design kreativitas panitia dengan halaman proposal berada di pojok kanan bawah

C. Keterangan tiap BAB AWALAN 1. Kata Pengantar Berisi Pengantar tentang laporan pertanggung jawaban tersebut. Ucapan terima kasih kepada pihak-pihak terkait yang mendukung keberlangsungan kegiatan. 2. Daftar Isi Daftar isi laporan pertanggungjawaban BAB I. PENDAHULUAN 1. Nama Kegiatan Ditulis judul program kerja atau agenda 2. Latar Belakang Berisi pengantar yang disampaikan untuk memberikan gambaran tentang sesuatu yang di-proposal-kan. Singkat, jelas, tepat sasaran, dan mudah dipahami. Maksimal 2 paragraf. 3. Tujuan Berisi tujuan diadakannya kegiatan. Jika tujuan lebih dari 1, maka dibuat poin. 4. Target Berisi TUK yang ditentukan untuk program kerja atau agenda tersebut. 5. Sasaran/Peserta Berisi pihak yang dikenai kegiatan. 6. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Berisi hari/tanggal, waktu, serta tempat dilaksanakannya kegiatan. 7. Panitia Pelaksana Berisi susunan panitia penyelenggara kegiatan. Kalau panitia terdiri dari banyak orang, cukup ditulis koordinatornya saja.


BAB II. REALISASI KEGIATAN 1. Persiapan non-Teknis Menjelaskan tentang persiapan panitia sebelum hari H (seperti rapat, dsb) 2. Persiapan Teknis Menjelaskan persiapan alat dan apapun yang dibutuhkan pada saat hari H 3. Pelaksanaan Kegiatan Sesuai dengan kondisi real pada pelaksanaan kegiatan, bisa mengacu pada berita acara kegiatan. Jika kegiatan terlaksana lebih dari sehari, maka laporan ditulis perhari, setiap hari, maksimal 2 paragraf, dan masing-masing paragraf maksimal 10 baris. 4. Anggaran Jelaskan apakah dengan anggaran dana sedemikian acara bisa tetap lancar atau mengalami kendala pendanaan, dan sebagainya BAB III. EVALUASI DAN KENDALA 1. Evaluasi Berisi sebuah ringkasan 1 paragraf yang terdiri atas Persiapan = bisa dijelaskan persiapan itu dilakukan dr H- berapa dan berupa apa saja Pelaksanaan = dijelaskan apakah pelaksanaannya ontime atau seperti apa Kepanitiaan = jelaskan jumlah panitia berapa, apakah dengan jumlah panitia segitu kurang, cukup atau berlebihan untuk melaksanakan kegiatan seperti itu

2. Kendala Berisi tentang hambatan apa saja yang ada selama kegiatan berlangsung. Dapat ditulis dalam bentuk poin-poin, supaya lebih rapi, jelas, terinci, dan mudah dimengerti. 3. Pemecahan Berisi saran untuk pelaksanaan kegiatan yang serupa di waktu mendatang. Bisa berupa solusi mengenai hambatan yang dialami. Bisa ditulis dalam bentuk poin. BAB IV. PENUTUP Berisi harapan dari penyelenggara agar kegiatan dapat berjalan dengan baik dan sukses. Maksimal 2 paragraf. Singkat! Lembar Pengesahan Bentuk lembar pengesahan sama seperti pada proposal, termasuk isi tanda tangan orang-orang penting di dalamnya. Yang membedakan adalah nomor dan kode surat LAMPIRAN 1. Laporan Keuangan Berisi laporan dana yang telah digunakan untuk menyelenggarakan suatu kegiatan : Pemasukan memuat dari mana sumber biaya dan besarnya anggaran yang diperoleh. Pengeluaran memuat pos-pos pengeluaran dan besarnya anggaran yang dikeluarkan. Saldo merupakan selisih antara pemasukan dan pengeluaran.


lihat di folder “FORMAT DARI FINANCE HEAD� 2. Dokumentasi Kegiatan Berisi foto-foto kegiatan, usahakan mencakup semua foto elemen yang ada dalam kegiatan tersebut. Misalnya : pembicara, peserta. (tidak boleh ada foto narsis) Minimal dalam 1 LPJ terdapat 5 foto. 3. Surat Keluar-Masuk Berisi rekapan surat keluar-masuk Surat Masuk No

Tanggal

No. Surat

Perihal

Dari

Kepada

Keterangan

Surat Keluar No

Tanggal

No. Surat

4. Lain-lain berisi : Absensi peserta

Perihal

Kepada


 Untuk Kegiatan yang hanya melibatkan mahasiswa tingkat Jurusan Teknik Kimia  Hanya Menggunakan Dana Jurusan

General Secretary / Vice of General Secretary

Sekretaris Departemen/ Divisi

Kasie Kemahasiswaan

ACC HEAD OF HIMATEKK ITS

Panitia (KAMJIN)

PROPOSAL & SURAT REKOMENDASI KEGIATAN

SETUJUI KAJUR TEKKIM ITS

148


 Untuk Kegiatan yang melibatkan mahasiswa (pihak) Luar ITS  Menggunakan Dana IKOMA, SPP/DPP maupun Sponsor

Sekretaris Departemen / Divisi

General Secretary / Vice of General Secretary

PROPOSAL & SURAT REKOMENDASI KEGIATAN

Kasie kemahasiswaan

ACC HEAD OF HIMATEKK ITS

Panitia (KAMJIN)

SETUJUI KAJUR TEKKIM ITS

LEWAT REKTORAT (Lt. 3 Bag. FTI) (PAK TONI)

SETUJUI PD FTI-ITS

DIKETAHUI PR1 ITS

LEWAT BAAK (Bag. Kemahasiswaan) (PAK GATOT)

149


 Untuk Kegiatan dengan sasaran Mahasiswa Teknik Kimia  Dengan/Tanpa menggunakan dana IKOMA, SPP/DPP maupun Sponsor

General Secretary / Vice of General Secretary

Sekretaris Departemen / Divisi

Kasie kemahasiswaan & Sekjur (jika menggunakan dana jurusan)

ACC HEAD OF HIMATEKK ITS

SETUJUI KAJUR TEKKIM ITS

SETUJUI PD FTI-ITS

Panitia (KAMJIN) PROPOSAL& SURAT REKOMENDASI KEGIATAN

DIKETAHUI Kepala Badan Pembinaan Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni ITS

LEWAT REKTORAT (Lt. 3 Bag. FTI) (PAK TONI)

LEWAT BAAK (Bag. Akademik) (PAK GATOT) 150


ATURAN PENGGUNAAN AC dan KIPAS ANGIN HIMATEKKFTI-ITS PERIODE 2015/2016 1. AC hanyabolehdipergunakanpadapukul12.00 s.dpukul 16.00WIB. 2. Kipasanginhanyabolehdipergunakanjika AC dimatikan. 3. PJ piket pada hari yang bersangkutan BERTANGGUNG JAWAB atas pengembalian remote AC pada tempat yang telah ditetapkan. 4. Pengurus yang menjalankan piket pada hari yang bersangkutan WAJIB menghidupkan dan mematikan AC dan kipas angin pada waktu yang telah ditentukan pada Point 1 dan 2. 5. Pada saat jam kerja,diperkenankan untuk makan makanan di dalam HIMATEKK office dengan catatan kebersihan dan kenyamaan HIMATEKK office teteap terjaga 6. Pada saat jam kerja, setiap pengurusWAJIB melepaskan alas kaki (kaos kaki) di dalam HIMATEKK office. 7. Peraturan-peraturan diatas dapat berubah KECUALI jika ada kegiatan 8. Pelanggaran terhadap point 1 – 6 akan dikenakan sanksisebagai berikut:

SANKSI Penggunaan Kantor HIMATEKK :  Point no 1 : Adteam berhak untuk mematikan AC.  Point no 2 : Adteam berhak untuk mematikan kipas angin.  Point no 3 : PJ Piket HARUS mengganti kehilangan remote.  Point no 4 : Pengurangan nilai piket pada hari tersebut.  Point no 5 : Ad-team dan pengurus lain berhak mengingatkan dan menegur pengurus yang melanggar dan dikenakan sanksi denda.  Point no 6 : Ad-team berhak mengingatkan dan menegur pengurus yang melanggar. Keterangan : Aturan bisa berubah atau ditambahkan menurut kebijakan selanjutnya.

151


ATURAN PENGGUNAAN LCD dan TV LED HIMATEKKFTI-ITS PERIODE 2015/2016 1. LCD dan TV LED hanyabolehdigunakanuntukmenampilkanbeberapa agenda penting HIMATEKK atauisuterkinisebagaiinformasiuntukpengurus HIMATEKK FTI-ITS 2. Chanel yang diperbolehkanpada TV LED hanyachaneltentangberitapadasaat jam kerja HIMATEKK office. 3. Selainpadapoinnomor 1dan 2, LCDdan TV LEDhanyabolehdipergunakanuntukkeperluanrapatataupresentasi. 4. Selainpada jam kerja HIMATEKK, apabilaakanmenggunakan LCDdan TV LEDharusmengisi form peminjamaninventaris HIMATEKK FTI-ITS yang telah di tandatanganiolehsalahsatuadteam. 5. PJ piket pada hari yang bersangkutan BERTANGGUNG JAWABuntuk menyalakan dan mematikan LCDdan TV LED (bila digunakan). 6. Peraturan-peraturan diatas dapat berubah KECUALI jika ada kegiatan 7. Pelanggaran terhadap point 1-5 akan dikenakan sanksi (sesuai kebijakan General Secretary dan Vice of General Secretary).

152


ATURAN PIKET HARIAN HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 TUGAS UMUM 1. Pengurus yang melaksanakan piket adalah Head of Department/Division, Vice Head of Depatment, Section Head Department/Division, Secretary of Department/Division, Finance of Division dan Staff dari departemen atau divisi yang melaksanakan piket pada hari tersebut atau pengurus yang sedang menjalani piket punishment. 2. Setiap pengurus yang melaksanakan piket wajib memakai baju kepengurusan HIMATEKK Mari Beraksi dan ID Card. 3. Setiap pengurus bertugas menjaga kerapian, kebersihan dan kenyamanan HIMATEKK office serta melayani dengan baik setiap tamu yang datang sesuai SOP yang berlaku. 4. Setiap pengurus yang melaksanakan piket berkewajiban dan berhak memberikan stempel atau ijin menggunakan fasilitas HIMATEKK jika ada yang membutuhkan sesuai SOP yang berlaku. 5. Setiap pengurus yang melaksanakan piket berkewajiban mengisi absen piket sesuai dengan kondisi yang sesungguhnya, di mana : a. Sekdept atau sekdiv memberikan data piket pengurus departemen atau divisinya yang terupdate tiap minggu kepada Gensec. Dirinci berdasarkan jadwal akademik masing-masing pengurus di departemennya. b. Data piket pengurus diberikan kepada Vice Gensec maksimal 1 hari sebelum piket. Gensec bertanggungjawab terhadap berita acara piket dan absensi piket departemen dan divisi. c. HOD wajib memeriksa dan mengingatkan Sekdep (khusus poin a), Vice Head, Section Head, dan Staff 6. Setiap piket dimonitoring oleh seluruh adteam. 7. Setiap adteam yang memonitoring berhak untuk tidak memberikan izin kepada pengurus untuk tandatangan pada lembar absensi apabila memang benar pengurus tersebut tidak melakukan piket dengan baik dan benar. 8. Setiap pengurus yang melaksanakan piket apabila menerima surat ataupun poster wajib memasukkan surat atau poster tersebut ke dalam kotak surat dan poster masuk dan menuliskan pada lembar berita acara surat masuk nama penerima surat, tanggal menerima, tujuan dan perihal surat. 9. Setiap pengurus yang melaksanakan piket mempunyai wewenang menjaga ketertiban HIMATEKK office. 10. Setiap pengurus yang melaksanakan piket mempunyai wewenang untuk mengingatkan aturan mengenai penggunaan kantor dan inventaris HIMATEKK FTI-ITS. 11. Setiap pengurus yang melaksanakan piket berkewajiban menghubungi salah satu ad team jika ada (non-pengurus) yang akan meminjam inventaris HIMATEKK (Sound, Mic, banner, palu, taplak) untuk menandatangani form peminjaman inventaris. 12. PJ piket atau sekretaris departemen atau divisi bekerja sama menyusun berita acara piket harian. 13. PJ piket WAJIB menuliskan namanya di lembar absensi.

153


14. PJ piket ditentukan oleh administration team, bergantian setiap minggunya dengan sepengetahuan HOD. 15. PJ piket WAJIB menyerahkan lembar absensi dan berita acara kepada Gensec maksimal pukul 19.15 WITK. Jika melebihi batas waktu, absensi tidak diterima dan departemen atau divisi tersebut dianggap tidak melaksanakan piket harian. 16. Setiap bulan akan ada reward dan punishment kepada departemen dan divisi berupa pemasangan nama Depatment or Division of the month dan list nama-nama yang belum melaksanakan piket serta wajib menggantinya pada piket punishment yang akan dijadwalkan lebih lanjut. TUGAS TAMBAHAN 1. Menjaga penggunaan inventaris yang ada di HIMATEKK office, terutama komputer dan printer. 2. Mempunyai wewenang memperingatkan dan menulis di laporan piket, jika ada yang melanggar aturan penggunaan inventaris HIMATEKK 3. Jika ada permasalah mengenai inventaris, terutama komputer dan printer, segera melaporkan ke General Secretary atau Vice of General Secretary

 



Catatan : Jam kerja PIKET yaitu dari hari Senin s/d Sabtu dari pukul 09.00 s.d. 19.00 WHTK Tiap satu bulan sekali akan diadakan laporan Piket Harian secara lisan maupun tertulis berupa berita acara piket harian oleh sekretaris tiap departemen dan divisi ke General Secretary dan Vice of GS, sebelum menuju ke rotasi hari piket. Tiap satu bulan sekali akan ada rekapan mengenai piket harian departemen dan divisi.

154


SOP GREEN OFFICE HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 1. Kertas recycle digunakan untuk : - Berkas Piket Harian - Draft PR/LPJ - Absen HIMATEKK - Absen Materi Proker & Absen Checklist - CV Pembicara - Rundown & Juklak-Juknis 2. AC hanya boleh digunakan pada pukul 12.00-16.00 WIB 3. Kipas Angin hanya boleh digunakan jika AC dimatikan 4. Pintu wajib ditutup jika AC dinyalakan 5. AC wajib dimatikan jika tidak ada orang di Himpunan 6. Kertas bekas pakai yang masih dapat digunakan pada halaman dibaliknya, harap dikumpulkan pada tempat yang telah disediakan dan dapat digunakan sewaktu-waktu jika dibutuhkan.

155



TIMELINE PROGRAM KERJA HIMATEKK FTI-ITS 2015/2016 BULAN: AGUSTUS 2015

Proker GA Pembenahan Kantor Rapat Kerja SRD UGSC TFI STALDEV Club Meeting CEIE RNT UPGRADING KAKAK PENDAMPING KEILMIAHAN

Agustus 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31


BULAN: SEPTEMBER 2015 September Proker SRD MCB STALDEV CLUB EXPO MAINTAINING AND REPORTING CLUB CLUB MEETING Cek persiapan terakhir ke panitia CEIE RNT INTRODUCTION OF PKM OPREC OST ESP OPENTALK ACADEMIC ORANGE GRADUATE CELEBRATION COMDEV SOFTWARE IMPROVEMENT COFCE ENDEV LKMW TD PRC HIMATEKK EXPO SOSDEV SST EMISSION SOFT OPENING CHERNIVAL OPREC CHERNIVAL

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30


BULAN: OKTOBER 2015 Proker GA Upgrading 1 SRD Sosialisasi Fundamental HIMATEKK LKMM TD X-XVII STALDEV Club Meeting Chemical Games CEIE RNT Scientific Writing Training Pelatihan OST ESP Guest Lecture Orange Tutorial COMDEV Software Improvement ENDEV DEBT SOSDEV TECO EMISSION WP CHERNIVAL

1 2 3 4 5 6 7 8

Oktober 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31


BULAN:NOVEMBER 2015 Proker SRD Competency Organizing (CO) STALDEV Club Meeting Chemical Games RNT Pelatihan OST Screeining SPT ESP Guest Lecture Orange Tutorial One Moment With Beuracracy ENDEV DEBT DBC PRC Munas Delegation

1 2 3 4 5 6 7 8

November 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30


BULAN: DESEMBER 2015 Proker GA Pembenahan Kantor STALDEV Club Meeting Chemical Games RNT Pelatihan OST ESP Orange Tutorial Orange English Improvement COMDEV Kuliah Tamu PRC C-SHOTS SOSDEV TECO

1 2 3 4 5 6 7 8

Desember 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31


BULAN: JANUARI 2016

Proker STALDEV Club Meeting PRC C-SHOTS

1 2 3 4 5 6 7 8 9

Januari 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31


BULAN: FEBRUARI 2016 Proker GA Progress Report Pembenahan Kantor Simulasi COA SRD Evaluasi PPSDM STALDEV Maintaning and Reporting Club Club Meeting CEIE RNT Socialization of PKM GT Upgrading Kakak Pendamping Keilmiahan Pelatihan OST ESP Guest Lecture Orange English Improvement Open House Labolatory Sharing Beasiswa COMDEV Software Improvement EMISSION Nopec

1 2 3 4 5 6 7 8 9

Februari 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29


BULAN: MARET 2016 Proker GA Upgrading 2 Pembenahan SRD Suksesi Raya Leadership Organizing (LO) Evaluasi PPSDM LKMM TD X-XVIII STALDEV Club Meeting CEIE RNT Scientific Presentation Training Pelatihan OST ESP Guest Lecture Orange Tutorial Open Graduate Celebration COMDEV Petroleum Training ENDEV DEBC EMISSION CSP

1 2 3 4 5 6 7 8 9

Maret 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31


BULAN: APRIL 2016

Proker SRD Suksesi Raya Leadership Organizing (LO) LKMM TD X-XIX Club Meeting Orange Festival RNT Pelatihan OST ESP Guest Lecture Orange English Improvement Master Scholarship Seminar COMDEV ISO Training EMISSION ICEPC ICECC

1 2 3 4 5 6 7 8

April 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30


BULAN: MEI 2016 Proker GA HIMATEKK on Vacation Pembenahan Kantor SRD Suksesi Raya LKMM TD X-XIX STALDEV Maintaining and Reporting Club CLUB Meeting ESP Orange Tutorial SOSDEV TECO

1 2 3 4 5 6 7 8

Mei 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31


BULAN: JUNI 2016 Proker SRD Suksesi Raya STALDEV Maintaining and Reporting Club

1 2 3 4 5 6 7 8 9

Juni 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.