3 minute read

Kolom Utama; MPAK 2021

Next Article
KomFess

KomFess

MPAK 2021

Masa PenerimaanAnggota Komisariat

Advertisement

Penulis: Zidan HMP19128

Lembaran baru telah dibuka. Catatan lama bukanlah akhir segalanya dan kini saatnya meletakkan goresan tinta ke halaman yang kosong. Semburat pola dan warna mestinya dibubuhkan dalam kertas yang baru. Komisariat sebagai ‘wadah kosong’ perlu penerus untuk mewarnai dan melanjutkan tonggak keberhasilan yang telah dibangun para pendahulu. MPAK 2021 merupakan jawabannya. MPAK 2021 merupakan salah satu inisiatif yang dijalankan oleh Divisi PSDA HMP PL ITB Komisariat. MPAK 2021 merupakan bentuk kaderisasi pasif yang dilakukan oleh mahasiswa baru Perencanaan Wilayah dan Kota ITB Kampus Cirebon dengan menanamkan nilai-nilai HMP PL ITB Komisariat. MPAK 2021 membawa kembali corak kaderisasi yang sempat ‘hilang’ selama pandemi. Kegiatan kaderisasi yang berlangsung secara hybrid mengembalikan suasana kaderisasi yang seharusnya tidak memudar selama 2 tahun terakhir ini. MPAK 2021 mengenalkan kembali kaderisasi secara offline sehingga interaksi antar peserta dan warga amatlah terasa. Pada MPAK 2021 ini, Munir, HMP19103, mengemban tanggung jawab sebagai ketua pelaksana. Munir tidak sendiri, ia dibantu oleh Hadinda sebagai sekretaris jenderal dan Mariam sebagai koordinator lapangan serta kepala-kepala divisi lain yang tentunya penting keterlibatannya dalam keberjalanan kegiatan kaderisasi ini.

Narasumber: Munir HMP19103

Apa perbedaan MPAK 2021 ini dengan MPAK sebelumnya? Perbedaan MPAK 2021 dengan MPAK sebelumnya, yaitu kegiatan MPAK ini dilaksanakan secara online dan offline. MPAK 2021 ini sebagai transisi dari kegiatan MPAK secara online selama 2 tahun menjadi kegiatan yang dilaksanakan secara offline. Selain itu, yang berbeda dari MPAK 2021 dengan MPAK sebelumnya, yaitu dari lokasinya, MPAK 2021 ini merupakan kegiatan kaderisasi pertama mahasiswa PWK yang dilaksanakan di ITB Kampus Cirebon. Visi yang dibawa di MPAK 2021 yaitu “Mewujudkan MPAK 2021 sebagai sarana pengembangan diri untuk membentuk kader yang Peka, Adaptif dan Kolaboratif”. Makna peka yang dibawa di MPAK 2021 artinya kesanggupan bereaksi terhadap suatu keadaan yang didefinisikan menjadi 2 makna, peka untuk diri sendiri dan peka terhadap lingkungan sekitar. Peka untuk diri sendiri yang dimaksud adalah kader sebagai seorang mahasiswa yang paham akan posisi, potensi, dan peran yang dimilikinya sebagai Agent Of Change (pembawa perubahan) yang masih bagian dari masyarakat. Sementara peka terhadap lingkungan sekitar yang dimaksud adalah kader diharapkan mampu mengetahui isu/ permasalahan di lingkungan sekitarnya, yaitu lingkungan sekitar kampus ITB Cirebon. Dalam penerapannya, kedua pendefinisian “PEKA” ini diterapkan dalam sebuah fase. Dimulai dengan kader yang mampu memahami peran, potensi, dan perannya sebagai mahasiswa, lalu dilanjutkan dengan peka terhadap kondisi yang terjadi di masyarakat yang diharapkan dapat merespon isu/permasalahan yang ada dalam sudut pandang mahasiswa perencanaan wilayah dan kota. Untuk dapat menyikapi dan menindaklanjuti isu/permasalahan yang terjadi, maka kader perlu untuk memiliki sikap adaptif dan menyelesaikan permasalahan tersebut dengan kolaboratif melibatkan peran stakeholder yang ada.

Apakah ada kendala tersendiri dalam pelaksanaan MPAK 2021 ini? Kendala tersendiri dalam pelaksanaan MPAK 2021 ini mengenai timeline kegiatan yang sangat padat mulai dari penyusunan konsep, hearing ke warga, dan implementasi di lapangan Dengan waktu yang sangat padat tersebut membuat persiapan pada saat turun ke lapangan menjadi kurang maksimal Tetapi, Alhamdulillah, semua terkendala tersebut bisa teratasi dengan semangat saling membantu antar warga komisariat dalam menyiapkan MPAK ini Apa hal yang menarik dari MPAK 2021 ini? Hal yang menarik dari MPAK 2021 ini, yaitu persiapan dalam pembuatan konsep MPAK-nya karena persiapannya butuh waktu, tenaga, dan pikiran yang matang untuk diimplementasikan ke kader mulai dari persiapan sekolah panitia, sekolah lapangan, kajian materi dan metode yang berdasarkan profil dari HMP PL ITB Komisariat Selain itu yang menarik dari MPAK 2021 ini dilaksanakan secara offline jadi bisa berinteraksi langsung dengan kader dan pada saat di lapangan ada sesuatu hal yang terjadi baik itu yang sifatnya sedih dan senang memori dan kenangan tersebut akan selalu diingat selama berkemahasiswaan. - Apa harapan kamu setelah MPAK 2021 dilaksanakan? Hal yang menarik dari MPAK 2021 ini, yaitu persiapan dalam pembuatan konsep MPAK karena persiapannya butuh waktu, tenaga, dan pikiran yang matang untuk diimplementasikan ke kader mulai dari persiapan sekolah panitia, sekolah lapangan, kajian materi dan metode yang berdasarkan profil dari HMP PL ITB Komisariat Selain itu, hal yang menarik dari MPAK 2021 ini, yaitu pelaksanaan secara offline sehingga dapat berinteraksi langsung dengan kader dan pada saat di lapangan ada sesuatu hal yang terjadi baik itu yang sifatnya sedih dan senang memori dan kenangan tersebut akan selalu diingat selama berkemahasiswaan.

photo by: Irfan HMP20022

This article is from: