Premium Page
Edisi 72 - Juli 2014
01
Dengan mayoritas penduduk Indonesia yang beragama Islam, prospek berbisnis busana muslim cukup menjanjikan. Saat ini busana muslim sudah menjadi tren di kalangan perempuan Indonesia, tidak hanya ibu-ibu, kalangan remaja pun banyak mengenakan busana penutup aurat ini. Indonesia yang memiliki penduduk dengan umat muslim terbesar di dunia, merupakan pasar yang sangat potensial untuk bisnis ini, apalagi menjelang dan saat bulan Ramadhan tiba. Permintaan busana muslim mulai anak-anak hingga dewasa menjelang hari raya Idul Fitri, juga miningkat tajam, hal ini merupakan tradisi tahunan bagi umat muslim yang merayakan hari raya. Permintaan Sarung, Mukena, Baju Koko, Jilbab, Kerudung, Gamis, dan sebagainya, membuat produsen-produsen busana muslim ini menjelang Ramadhan kewalahan dalam memenuhi permintaan pasar. Segmen busana muslim tentunya berbeda dengan segmen busana biasa, karena busana muslim akan cenderung pada pakaian yang menutup aurat, kendati demikian bukan berarti berbagai jenis pakaian tersebut juga tidaklah modis atau biasabiasa saja. Saat ini banyak perancang busana yang mengkhususkan keahliannya untuk mendesain atau merancang busana muslim, sehingga busana muslim kini juga mengalami perkembangan dari sisi modelnya.
PROSPEK
Geliat bisnis ini hampir merambah seluruh daerah atau kota-kota yang ada di Indonesia, maraknya pelaku bisnis online juga melirik peluang ini. Bukan hanya busana muslim wanita saja yang berbagai varian model, saat ini busana muslim untuk pria pun juga memiliki banyak model yang lebih modern, sehingga membuat busana muslim saat ini semakin banyak diminati. Jika Anda tertarik untuk menjalankan bisnis ini, tentunya juga harus jeli dalam menentukan segmen pasarnya. Disarankan untuk membidik segmen pasar busana muslim yang berkelas kalangan menengah. Karena berbagai produk yang dijual untuk kalangan menengah tersebut masih cenderung memiliki harga yang relatif murah, sehingga produk yang anda jual pun masih akan terjangkau oleh sebagian besar kalangan. Selain untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri, banyak produsen busana muslim yang juga menjajaki permintaan pasar luar negeri yang begitu banyak. Bisnis busana muslim juga mengalami persaingan yang cukup ketat, namun hal ini memicu produsen mengeluarkan inovasi terbaiknya dalam mendesain hasil-hasil karya mereka. Faktor kualitas bahan dan harganya pun menjadi pertimbangan lain
berbisnis
BUSANA MUSLIM
dalam persaingan bisnis busana muslim ini. Jika Anda memiliki modal yang cukup besar, Anda dapat memproduksi sendiri busana muslim yang akan Anda pasarkan, Anda bisa membidik pasar lokal maupun luar negeri yang juga banyak peminatnya. Tidak hanya produsen busana muslim saja yang mendapat untung besar, mereka yang menjadi distributor, agen dan pedagang eceran pun mendapat berkah yang berlimpah dari bisnis busana muslim. Geliat bisnis ini hampir merambah seluruh daerah atau kota-kota yang ada di Indonesia. Maraknya pelaku bisnis online juga melirik peluang ini, mereka bisa menjual dagangannya sampai ke pelosok daerah, bahkan keluar negeri sekalipun. Jika Anda belum memiliki modal yang cukup, Anda bisa mencoba menjual busana muslim ini secara online, dengan mendapatkan barang dari pusat grosir atau menjadi reseller busana muslim dari brand-brand ternama. Dalam menjalankan bisnis busana muslim, kualitas produk dan layanan menjadi jaminan utama bisnis ini. Sesuaikan produk yang Anda miliki dengan tren yang beredar di pasaran saat ini, karena desain yang menarik dan mengikuti tren terbaru, banyak diminati para konsumen. Momen bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri memberikan kesempatan dalam membangun dan mengembangkan bisnis busana muslim. Menurut Rifky Setyan Ananta, Owner dewihijab.com, momen bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri setiap tahunnya selalu menghadirkan banyak pelanggan-pelanggan baru bagi butik busana muslim online yang Dia kelola dan jalankan.
Interior - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
03
TAHUKAH KAMU ?? Bahwa babi tidak bisa berkeringat karena tidak mempunyai kelenjar keringat di tubuhnya? Karena itu babi mendinginkan tubuhnya dengan cara mandi di lumpur.
04
Edisi 72 - Juli 2014
Interior - Home Supplies
Interior - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
05
06
Edisi 72 - Juli 2014
Interior - Home Supplies
Interior - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
07
DID U KNOW ? Bahwa belut listrik yang besarnya antara 1,5 - 2 meter mampu menghasilkan listrik hingga 600 volt yang cukup besar untuk mengejutkan seekor kuda?
Interior - Home Supplies
Mereka adalah disainer-disainer muda yang bekerjasama, dimana tujuan dewihijab.com menjadi etalase bagi para disainer untuk menawarkan produknya. ( Rifky Setyan Ananta - Owner dewihijab.com ) Memulai sebuah bisnis memang terasa sulit tanpa adanya modal yang besar, tapi hal ini tidak berlaku bagi para pebisnis yang bisa berpikir kreatif. Hal inilah yang dibuktikan oleh Rifky Setyan Ananta, salah satu owner dewihijab.com yang juga terkenal di luar negeri. dewihijab.com merupakan butik busana muslim online yang menjual busana muslim khusus wanita, seperti gamis pesta, dress muslimah, jilbab modern, sarimbit, rok muslimah, celana muslimah, dan sebagainya. Bisnis ini dibangun bersama rekannya, Maulidiyyatul Laili, di pertengahan tahun 2012 yang mulai tumbuh dan berkembang hingga saat ini. Sebelum menggunakan website resmi dewihijab.com, Rifky memulainya dengan hanya menggunakan facebook fan page. Sebelum memiliki usaha ini Rifky berpikir ingin membuka sebuah butik, tapi karena modal yang terbatas saat itu akhirnya dipilihlah jalur berbisnis di ranah online. Dengan membuka butik online, modal yang sedikit bagi Rifky bukan sebuah halangan untuk membangun dan mengembangkan usahanya. Nama Dewi Hijab sendiri dipilih agar memudahkan calon pelanggannya menemukan dewihijab.com saat melakukan pencarian melalui browser. Setiap hari websitenya mendapat kunjungan rata-rata 1.000 pengunjung, selain itu media sosial yang menjadi pendukungnya juga memiliki puluhan ribu penggemar. Pelanggan dewihijab.com juga berasal dari luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Jepang, Hongkong, dan Taiwan. Menurut Rifky, suplayernya saat ini berasal dari Surabaya, Jakarta, Bekasi, dan
Bandung. Mereka adalah disainer-disainer muda yang bekerjasama, dimana tujuan dewihijab.com menjadi etalase bagi para disainer untuk menawarkan produknya. Dalam websitenya, Rifky juga memberikan informasi bagi para desainer yang ingin bekerjasama untuk menawarkan karyanya. Oleh karena itu produknya setiap bulan selalu update dengan model-model yang terbaru, ada 10 hingga 15 produk baru setiap bulannya. Kegiatan branding serta promosi juga gencar dilakukan untuk mengenalkan butik onlinenya ini. Untuk memanjakan pelanggan, Rifky memberikan garansi pengembalian uang jika barang yang dibeli tidak sesuai permintaan pelanggan. Rifky berpesan bagi Anda yang ingin berbisnis tidak usah menunggu untuk memiliki modal yang besar untuk berbisnis. ‘Jika Anda punya modal untuk berbisnis segera dimulai saja, kalau pun hanya memiliki modal yang sedikit, coba mulailah dengan membuka bisnis online, sebagai contohnya dewihijab.com ini yang benar-benar kami mulai dari nol’, tegas Rifky. Di usianya yang masih 22 tahun ini, Dia berharap selain dewihijab.com dirinya juga akan membangun sebuah brand lagi yaitu Dewi Busana Indonesia, yang tidak hanya menjual busana muslim. Rifky juga berharap dewihijab.com menjadi tempat berpromosi dari produsen-produsen yang ada di Surabaya, agar mereka tidak ragu dalam bekerja sama mempromosikan produknya.
ETALASE
DISAINER
Interior - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
09
10
Edisi 72 - Juli 2014
Interior - Home Supplies
Interior - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
Ramadhan Berbuka Bersama di G-Walk Citraland
Di Surabaya tidak banyak kawasan yang pilihan makanannya komplet dengan suasana nyaman dan modern yang cocok untuk acara Buka Puasa Bersama. Satu dari sedikit kawasan jajan dan makanan yang memenuhi kriteria itu adalah G-Walk, yang berada di kompleks perumahan Citraland, Surabaya Barat. Taman Gapura Walkway biasa disebut G-Walk, disebut demikian karena tempat-tempat makan di sini saling berdekatan, sehingga pengunjung bisa bebas berjalan kaki untuk pindah dari satu tempat ke tempat lain. Di G-Walk banyak sekali lokasi favorit untuk kongkow Bukber, jika Anda ingin menikmati hidangan dengan hembusan angin malam, Anda bisa memilih tempat dengan tema outdoor, kebanyakan resto menyediakan tempat duduk di luar ruangan, di bawah tenda. Di malam hari, suasana G-Walk makin cantik, beberapa resto menawarkan suasana romantis dengan lampu temaram dan hiasan lampu-lampu kecil.
Di sini pengunjung tidak akan terganggu oleh kehadiran pengemis, pengamen, atau preman. Jika uang tunai habis, pengunjung pun tinggal jalan kaki saja ke gerai-gerai ATM. Sebagian besar masakan tradisional Jawa Timur maupun Nusantara tersedia di G-Walk. Tak ketinggalan pula masakan khas Cina, Jepang, Thailand, maupun Eropa. Di G-Walk, Anda bisa mencari makanan berat maupun camilan, atau bahkan sekadar minum untuk kongkow. Ada Resto Wapo dengan masakan khas Nusantara, Angkringan Depot Nyonya, Padang Sederhana, dan Ayam Goreng Citra Pemuda. Jika Anda menginginkan suasana hangat jajanan dan makanan khas Surabaya bisa di Food Land dengan menu lontong balap, lontong kupang, tahu campur lamongan, es tidar, dan sebagainya. Di Citraland juga memiliki kawasan restoran dengan view danau yang romantis dan pemandangan yang indah yaitu restoran Bandar Surabaya dan Mang Enking.
Mencegah Terjadinya Serangan Rayap (Rumah Tanpa Anti Rayap Menjadi Makanan Empuk)
Rayap tubuhnya memang kecil, tetapi memiliki kekuatan yang dahsyat dan tidak mengenal kompromi untuk menghancurkan sebuah bangunan, merusak mebel, buku, kabel listrik, telepon, serta barang-barang yang disimpan. Untuk mencapai sasarannya, rayap tanah dapat menembus tembok yang tebalnya beberapa sentimeter. Secara umum penanggulangan bahaya rayap harus dimulai pada tahap pra konstruksi, untuk mencegah masuknya rayap kedalam bangunan gedung. Jika bandingkan antara biaya anti rayap dengan jumlah uang yang dikeluarkan untuk pembelian kayu kusen, pintu, jendela, dan konstruksi plafon atau atap, maka biaya anti rayap sangat kecil, jika service tersebut dilakukan sebelum mendapat serangan rayap. Apabila dilakukan setelah mendapat serangan rayap, maka harus mengeluarkan biaya perbaikan atau renovasi terhadap kerusakan yang telah terjadi. Bebas dari serangan rayap berarti rutinitas aktivitas tidak akan terganggu. Mengapa tidak mengantisipasi serangan rayap sedini mungkin, daripada dibuat pusing kemudian. Mencegah lebih murah daripada membasmi. (Artikel ini dipersembahkan oleh Squad, Specialist Termite And Pest Control)
11
12
Edisi 72 - Juli 2014
Interior - Home Supplies
Interior - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
13
14
Edisi 72 - Juli 2014
Interior - Home Supplies
Home Supplies
031 - 847 8889
Edisi 72 - Juli 2014
15
16
Otomotif - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
toyota
FCV hidrogen
2015
Dunia otomotif saat ini tengah ramai dengan kehadiran mobil-mobil ramah lingkungan dan kendaraan berteknologi hybrid. Toyota, sebagai salah satu automaker alias produsen mobil terkemuka dunia, juga tak mau ketinggalan. Bahkan Toyota membuat terobosan baru dengan menghadirkan Toyota FCV (Fuel Cell Vehicle) Sedan, yang bergerak dengan tenaga hidrogen dan segera dijual di pasar otomotif dunia
Sebelum dijual ke publik, Toyota melepas beberapa foto eksterior Toyota FCV (Fuel Cell Vehicle) Sedan. Jepang akan menjadi negara pertama yang akan dijelajahi oleh Toyota FCV Sedan mulai April 2015. Amerika Utara dan Eropa akan dihiasi oleh mobil hidrogen Toyota ini mulai musim panas di tahun yang sama. Harga Toyota FCV Sedan sendiri mendekati 7 juta yen atau 828 juta rupiah di Jepang.
Di awal penjualan Toyota FCV Sedan hanya akan tersedia di beberapa kawasan saja, karena masalah infrastruktur pengisian ulang hidrogen. Toyota FCV ini memiliki ruang kabin yang cukup luas dan bisa menampung empat penumpang di dalamnya. Namun untuk mengetahui spesifikasi serta kemampuan yang sebenarnya dari Toyota FCV ini masih harus bersabar, hingga peluncurannya nanti di tahun 2015.
Home Supplies - Otomotif
Wujudkan kemeriahan dan kemewahan pesta pernikahan maupun ulang tahun Anda dengan harga paling ekonomis di Galaxy Mall 2 Lantai 6 Surabaya tanggal 3 – 6 July 2014 . Sebagai trendsetter 18 tahun lebih Anda bebas konsultasi dengan 125 vendor terbaik bidang wedding, birthday, celebration party dengan konsep dan desain terbarunya. Pesta yang simple, glamour, thematic maupun spesifik semuanya dapat terwujud nyata sesuai impian dan budget Anda. Berhadiah Langsung puluhan juta Rupiah.
Edisi 72 - Juli 2014
17
18
Edisi 72 - Juli 2014
Sering
Keluar - Masuk
Karyawan ??
Salah satu kecemasan yang dialami oleh business owner adalah ketika teamnya diberikan training, ketika sudah mendapatkan pengalaman dan semakin pintar, ia akan keluar. Nah apakah ketika karyawan semakin pengalaman dan pintar pasti memutuskan keluar ? Ternyata tidak. Dari pengalaman saya ketika kita membimbing karyawan tersebut dari tahap ke tahap, sang karyawan justru akan bertahan karena ia merasa di perhatikan. Hal ini berbeda dengan apabila sang karyawan merasa ia belajar sendiri, serta mendapatkan pengalaman secara otodidak. Ada dua hal yang menyebabkan karyawan memilih tetap bertahan, yang pertama adalah suasana lingkungan di perusahaan anda. Bukan hanya hubungan dengan rekan-rekan sekerja, namun juga hubungan dengan atasan dan bawahan. Hubungan yang positif ini akan membantu kelancaran komunikasi dengan siapa saja dan ini sangat penting. Apabila hubungan dan komunikasi tersebut tidak terjalin dengan baik, maka diantara karyawan dan atasan akan muncul berita-berita yang belum tentu kebenarannya, sehingga tidak membuat suana kerja menjadi nyaman. Yang kedua adalah kesempatan mengembangkan diri dan pengakuan yang diberikan perusahaan. Ketika setiap karyawan merasa bahwa ia memiliki kontribusi bagi perusahaan, baik diposisi manapun mereka berada dan adanya penghargaan yang diberikan (tidak harus berupa materi ). Semoga bermanfaat !
Dapatkan FREE konsultasi atau FREE training LEAN SYSTEM mengenai strategi-strategi pengembangan team anda, meningkatkan omzet dan mengatasi pemborosan di perusahaan Anda dengan menukarkan kupon ini dan hubungi : Pin BB 7A6B A86E dan WhatsApp +6281332395071 Reza Rifanto M.Psi., Psikolog (Executive Partner, Lean System Consultant, Book Writer) www.WBI-Indonesia.com
Home Supplies - IT
Information - Home Supplies
Edisi 72 - Juli 2014
19
Belajar Mengenal
Bahasa MANDARIN
Peradaban Cina yang tinggi, kemajuan ekonomi, ilmu pengetahuan dan teknologinya yang juga meningkat tajam, memiliki pengaruh yang besar di dunia. Tidak mengherankan jika Negara-negara yang ada di dunia ini melirik Cina sebagai poros ekonomi dunia. Cina adalah negara di dunia yang memiliki jumlah penduduk paling banyak. Imigran-imigran Cina menyebar ke berbagai negara di dunia, mereka dikenal sebagai masyarakat yang senang merantau, dan sukses hidup di negara perantauannya berbaur dengan masyarakat yang ada di Negara tujuan. Bahasa adalah kunci untuk mengenal suatu bangsa lebih dekat, Bahasa Mandarin adalah bahasa yang paling banyak digunakan oleh orang-orang Cina. Oleh karena itu banyak orang tertarik belajar Bahasa Mandarin, agar mereka bisa berhubungan atau berkomunikasi dengan orang-orang Cina di segala bidang. menjadi lebih mudah. Bahasa Mandarin adalah bahasa dengan penutur asli terbanyak di dunia, bahkan di Indonesia saat juga banyak yang mempelajarinya. Selain Bahasa Mandarin, ada pula bahasa penduduk Cina lainnya, yaitu Kanton atau Wu. Menurut para ahli, bahasa Mandarin termasuk bahasa dunia yang paling sulit dipelajari. Tingkat kesulitan belajar bahasa Mandarin berbeda jauh dengan bahasa Indonesia. Bahasa Mandarin lebih rumit, apalagi karena penulisan huruf kanji Mandarin yang berbeda dengan huruf latin. Tapi jangan pesimis dulu, Anda pasti mampu menguasai bahasa ini, sekarang banyak institusi atau lembaga yang mengajarkan kursus Bahasa Mandarin dengan metode yang praktis dan lebih mudah. (Artikel ini dipersembahkan oleh ChinaLink)
pemenang QUIZ ! JUNI 2014 JAWABAN : SAMA BESARNYA
+62838558xxxx SUTIKNO - KETUPA
+628967614xxxx SOPHIA ABADI SIMO KATRUNGAN BARU
+62812321xxxx FELIA MARGA TAN HAMZAH FANSYURI
Selamat! Hadiah dapat diambil di Kantor hari Senin- Jumat pada jam kerja. Info: 031 8478889
QUIZ !
edisi juli 2014
Pada Bulan Agustus 2014 KLAN POS Berulang Tahun ke berapa? Kirim jawaban beserta FOTO anda bertematik IKLAN POS LOVER 2014 menyambut ulang tahun iklanpos 2014 via email ke: quiz@iklanpos.co.id Setiap Foto-foto yang ditayangkan di IKLAN POS Agustus akan mendapatkan hadiah voucher Restaurant senilai @ Rp.100.000,-Kirim sebelum 25 JULI 2014.
20
Edisi 72 - Juli 2014
Information Technology
Health & Beauty
Edisi 72 - Juli 2014
21
22
Edisi 72 - Juli 2014
Health - Education Center
LIFESTYLE Bulan Ramadhan telah tiba, umat muslim menyambutnya dengan penuh suka cita datangnya bulan ini. Ramadhan bagi umat Islam disebut sebagai bulan seribu bulan, karena didalamnya terdapat ibadah yang nilai pahalanya berlipat ganda. Menjalankan ibadah puasa dan ibadah lainnya di bulan Ramadhan membutuhkan persiapan fisik dan mental yang prima. Kelengkapan sarana dan prasarana penunjang ibadah Ramadhan akan membuat umat muslim lebih nyaman dan khusuk dalam menjalankan ibadah. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini juga mampu membuat kegiatan ibadah yang dilakukan dalam bulan Ramadhan lebih praktis. Hidup kita yang serba mobile tidak lepas dari pengaruh smartphone yang merupakan kebutuhan sebagian besar orang saat ini. Banyak aplikasi bermanfaat yang bisa digunakan penggunanya untuk menunjang segala aktivitas dan kebutuhannya. Menjelang bulan Ramadhan tiba, banyak pengembang aplikasi yang meluncurkan aplikasi-aplikasi yang dapat menunjang kegiatan beribadah di bulan Ramadhan semakin mudah dan praktis. Bagi umat muslim hal ini adalah sesuatu yang sangat bermanfaat ditengah rutinitas dan aktivitas mereka sehari-hari. Apalagi sebagian masyarakat kita adalah pemeluk agama Islam yang menjalankan ibadah Ramadhan. Aplikasi-aplikasi penunjang Ibadah Ramadhan tersebut dapat dijalankan melalui sistem operasi seperti blackberry, android, IOS, windows phone, dan sebagainya. Aktivitas umat muslim di bulan Ramadhan seperti sahur, buka puasa, shalat tarawih, tadarus Al-Quran, dan kegiatan-kegiatan ibadah lainnya sangat terbantu dengan adanya aplikasi-aplikasi ini. Jadwal sholat dan waktu imsakiyah biasanya menjadi perhatian utama dalam pengelolaan waktu di bulan Ramadhan. Banyak aplikasi yang menghadirkan jadwal sholat dan imsakiyah yang bisa mengingatkan umat muslim, melakukan ibadah tepat waktu sesuai yang mereka inginkan.
juga aplikasi yang menghadirkan Informasi tentang masjid terdekat dari posisi Anda, sehingga Anda dapat segera melakukan ibadah shalat. Jika Anda bepergian jauh dan bingung untuk menentukan arah kiblat, Anda bisa mengunduh aplikasi penunjuk arah kiblat yang bisa menunjukkan arah kiblat secara akurat dari titik dimana Anda berada. Selain itu ada juga aplikasi yang menghadirkan tausiyah dari ustad-ustad ternama yang menjadi siraman rohani disela-sela melakukan aktivitas dan rutinitas di bulan Ramadhan. Bagi ibu-ibu yang kebingungan untuk menghadirkan menu yang cocok untuk sahur dan buka puasa, ada aplikasi yang menghadirkan resep-resep menu yang cocok untuk itu. Aplikasi ini berisi resep masakan, minuman, serta kue-kue, baik takaran serta cara pembuatannya. Bagi Anda yang bingung menentukan akan berbuka puasa dimana setelah ngabuburit, ada aplikasi yang dapat memberikan informasi tempat-tempat makan
a yang Bagi And ntukan mene bingung sa buka pua rit, u akan ber u h ngab b la e t e s a n at dima yang dap ati s a k li p emp ada a formasi t t n i n a k i r deka membe akan ter m t a p m e ot, t ung, dep r a w i t r e sep toran. serta res
Aplikasi Al-Quran digital dan terjemahnya banyak diminati oleh umat muslim yang ingin membaca Al-Quran serta memahami artinya. Ada
G N A J N U N E APLIKASI P N A H D A M A ibadah R
terdekat seperti warung, depot, serta restoran. Biasanya kita bingung saat akan menentukan lokasi untuk berbuka puasa bersama, dengan melihat aplikasi ini kita akan mendapat informasi tempat makan yang ada disekitar kita. Untuk Anda yang ingin memperdalam ilmu pengetahuan tentang Islam, terdapat aplikasi yang menghadirkan kisah-kisah 25 Nabi dan Rasul yang dapat menambah ilmu pengetahuan. Dengan membaca informasi yang ada dalam aplikasi ini, Anda bisa belajar sifat-sifat yang terpuji dari Nabi dan Rasul. Bagi Anda yang bingung menghitung zakat harta, profesi dan usaha yang akan dikeluarkan, Anda bisa menggunakan aplikasi Kalkulator Zakat yang dapat mengkalkulasi berapa zakat yang harus Anda keluarkan. Selain aplikasiaplikasi yang disebutkan di atas, masih banyak lagi aplikasi yang bisa Anda gunakan sebagai penunjang ibadah di bulan Ramadhan.
24
Edisi 72 - Juli 2014
Food & Beverages
Twitter Fanpage FB Blog Instagram CP
: @HijabeeSBY : Hijabee Surabaya : hijabeesurabaya.blogspot.com : @hijabeesurabaya : 0857 3038 1498 (Ratna)
Hijabee Komunitas Hijab Surabaya
Hijabee berusaha untuk menjadi komunitas yang mewadahi muslimah berjilbab, baik yang sudah maupun yang baru meniatkan diri, untuk menebar manfaat di lingkungan sekitar mereka.
H
ijab merupakan salah satu identitas bagi seorang muslimah, selain untuk menutup aurat, hijab membuat pemakainya terlihat cantik lahir dan batin. Sebagai penduduk dengan umat muslim terbesar di dunia, banyak pemakai dan pecinta hijab di Indonesia yang berhimpun dalam sebuah komunitas, salah satunya adalah komunitas Hijabee. Hijabee merupakan salah satu kumunitas hijab yang ada di Kota Pahlawan, anggotanya berasal dari Surabaya dan sekitarnya, seperti Sidoarjo, Gresik, dan Mojokerto. Komunitas ini dibentuk pada tanggal 18 Juli 2011 dengan struktur organisasi yang lengkap, pengurusnya disebut sebagai komite, serta dibagi menjadi beberapa divisi, seperti divisi Beepreneur, Event, Marcomm, Marcom IT, HRD, serta Charity. Nama Hijabee sendiri merupakan gabungan dari dua kata, yang diambil dari kata Hijab dan Bee atau lebah. Hijab adalah suatu simbol pelindung aurat muslimah, sedangkan
lebah merupakan serangga yang memiliki banyak manfaat berdasarkan kitab suci Al Qur’an. Hijabee Surabaya berusaha untuk menjadi komunitas yang mewadahi muslimah berjilbab, baik yang sudah maupun yang baru meniatkan diri, untuk menebar manfaat di lingkungan sekitar mereka. Anggotaanggota Hijabee akrab dipanggil dengan sebutan Bees, rata-rata dari mereka ada yang masih kuliah dan ada yang sudah bekerja. Pertemuan komite rutin diadakan setiap 2 minggu atau 1 bulan sekali, selain sharing masalah hijab mereka juga membahas kegiatan yang akan dilakukan. Menurut Ratri Ratnasari, Marcomm sekaligus Bendahara Hijabee, komunitas ini sering mengadakan kegiatan pengajian rutin setiap 2 bulan sekali. Hijabee charity, yaitu kegiatan mengumpulkan dana atau barang untuk dijual lagi, kemudian uang hasil penjualannya mereka sumbangkan ke panti asuhan dan sebagainya. Juga ada bazar, hijab class, make up class, cooking class, serta kegiatan-kegiatan lainnya. Hijabee sendiri juga bekerja sama dengan salah satu bank syariah,
untuk mengeluarkan member card Hijabee. Bagi anggota Hijabee cukup membayar uang 100 ribu saja, mereka akan mendapatkan member card yang sekaligus juga bisa dijadikan kartu ATM, dan jika ada event yang berbayar mereka akan mendapatkan potongan khusus. Bagi Anda yang ingin mengenal lebih dekat komunitas Hijabee, Anda bisa mengunjungi blognya atau mengunjungi Hijabee Festival 2014 yang akan dilaksanakan pada tanggal 5 dan 6 bulan ini di ICBC Tower Surabaya. Dalam festival ini nantinya akan ada Talk Show, Hijab Class, Wedding Hijab Styling, Hijabee’s Kids, Hijabee’s Talented Muslimah, Bazar, dan lain sebagainya. Berhijab itu tidak bisa dipaksa, harus dari kesadaran diri sendiri, bagi Anda yang ingin berhijab, dan butuh informasi seputar hijab, Anda bisa bergabung dengan komunitas ini. Ratna berharap kedepan Hijabee terus ada, membangun tali silaturrahmi lebih luas lagi, mandiri dan bermanfaat, serta dapat lebih meningkatkan ketaqwaan terhadap Allah SWT.
26
Edisi 72 - Juli 2014
Food & Beverages
Food & Beverages
Edisi 72 - Juli 2014
27
28
Edisi 72 - Juli 2014
Food & Beverages
Pesona Kawasan
AMPEL
SURABAYA
Selain makam Sunan Ampel yang dijadikan tempat berziarah, disini juga terdapat Masjid Ampel yang dibangun oleh Sunan Ampel, dan usianya sudah ratusan tahun. Keunikan dari masjid sunan ampel ini terletak pada 16 tiang penyangganya yang terbuat dari kayu jati yang berukuran sekitar 17 meter. Tiang penyangga tersebut hingga saat ini masih tetap kokoh berdiri, padahal umur kayu penyangga tersebut sudah lebih dari 600 tahun. Pada tiap tiang penyangga terdapat ukiranukiran kuno peninggalan dari zaman Majapahit. Masjid sunan ampel juga memiliki menara yang menjulang tinggi kurang lebih 50 meter, menara ini dahulu berfungsi sebagai tempat adzan.
Disekitar masjid ampel terdapat banyak toko-toko yang menjual cinderamata, mulai busana muslim, perlengkapan sholat atau ibadah, hingga kurma bisa ditemukan ditempat ini. Jika musim haji tiba toko-toko ini selalu ramai oleh pengunjung, mereka umumnya berbelanja oleh-oleh haji seperti air zam-zam, kurma, tasbih, sajadah, kerudung, kopiah, dan lain sebagainya. Menjelang dan saat bulan Ramadhan, toko-toko ini juga ramai oleh pengunjung yang juga datang dari berbagai kota. Toko-toko tersebut selain menjual barangnya secara eceran, mereka juga menjualnya secara grosir kepada pedagang-pedagang yang ingin menjualnya lagi Banyaknya etnis arab yang bermukim di kawasan ini, membuat kawasan Ampel juga terlihat unik dengan budaya mereka. Banyak rumah-rumah kuno dan budaya arab yang bisa kita saksikan di sekitar kawasan Ampel. Atmosfir Timur Tengah bisa dirasakan oleh pengunjung ketika memasuki lorong-lorong yang ada di kawasan Ampel. Warga berwajah khas Timur tengah sangat mendominasi dan hilir mudik dikawasan ini. Makanan dan musiknya pun sangat kental dengan budaya Arab, musik-musik Arab terdengar dibeberapa tempat dan warung-warung yang menyajikan makanan khas timur tengah, sebagai menu yang ditawarkan pada pengunjung.
Kebab, Roti Maryam, Nasi Tomat, Nasi Kebuli, serta Gule, adalah beberapa makanan khas timur yang bisa pengunjung temukan di kawasan ini selain makanan khas arab lainnya. Saat malam tiba, kawasan ini masih ramai oleh warga dan pengunjung yang ingin berkunjung ke kawasan Ampel. Ketika malam hari, di ujung jalan yang ada di kawasan ini terdapat warung Gule Roti Maryam yang selalu ramai oleh pengunjung. Warung ini buka menjelang tengah malam hingga jam 7 pagi, warungnya pun sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu. Citarasa gule roti maryam warung ini banyak memikat rasa ingin tahu para wisatawan yang berkunjung ke Ampel. Bagi pengunjung yang ingin bermalam di kawasan Ampel, banyak hotel yang ada disekitar kawasan ini. Hotel Kemajuan adalah salah satu hotel yang ada di kawasan Ampel, lokasinya berada di sebelah barat daya dari kompleks makam maupun Masjid Ampel. Hotel ini memiliki bangunan yang unik, karena dibangun pada tahun 1928. Hotel Kemajuan merupakan hotel kuno yang tetap ramai dan diminati pengunjung serta wisatawan hingga saat ini. Beberapa bangunan yang ada di kawasan Ampel merupakan bagian dari cagar budaya. Banyak wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri yang tertarik dengan pesona yang dihadirkan kawasan Ampel.
TRAVEL GUIDE
S
ebagai kota kedua terbesar di Indonesia, Surabaya memiliki sebuah kawasan yang unik bernuansa timur tengah. Ampel merupakan sebuah kawasan di bagian Surabaya Utara yang mayoritas penduduknya adalah etnis Arab. Kawasan Ampel kental dengan suasana atau nuansa Timur Tengah, mulai dari budaya hingga kuliner yang ada di kawasan ini dipengaruhi oleh etnis arab yang berada di Kawasan Ampel. Yang menjadi dayak tarik utama dari kawasan ini adalah keberadaan makam Sunan Ampel salah satu dari Wali Songo, Dia juga merupakan pendiri kawasan ini yang sering dijadikan sebagai wisata religi bagi sebagian besar wisatawan.
Atmosfir Timur Tengah bisa dirasakan oleh pengunjung ketika memasuki lorong-lorong yang ada di kawasan Ampel.
30
Food & Beverages
Edisi 72 - Juli 2014
FUN GAMES
SINGGASANA
Dalam rangkaian hari jadinya Ke-8, pada tanggal 19 Juli 2014, Singgasana Hotel menggelar acara Corporate Gathering dengan para klien. Acara ini diadakan setiap hari Sabtu mulai pukul 08.00 WIB, sejak 10 Mei lalu, dengan mengambil tema fun games. ‘Selain untuk memperingati hari jadi Singgasana Hotel
KEN | Master Chef Indonesia Twitter : @mc2ken Instagram : @thebiggerchef FB : Ken Master Chef Indonesia
GURAMI BUNGA KENCONG BAHAN : 1Ekor gurami, bersihkan. 1 Buah jeruk lemon 1 Ikat daun kemangi, ambil daunnya 1 Buah tomat, potong menjadi 6 2 Buah cabe hijau, iris melintang 9 Buah cabe rawit 1 Btg daun bawang, iris 1 Buah bawang bombay, iris 2 Lembar daun salam 2 Batang serai, memarkan 6 Lembar daun jeruk 2 Buah daun kencong, iris tipis 1 Sdt cuka Garam Merica Minyak Goreng
BUMBU HALUS : 5 Cm jahe 5 Cm lengkuas 2 Buah cabe merah 3 Cm kunyit 8 Siung bawang merah 5 Siung bawang putih 4 Butir kemiri 1 Sdt ketumbar JENIS KENCONG : Kencong atau kecombrang adalah tanaman asli Indonesia yang memiliki rasa dan bau yang khas. Ada dua jenis kecombrang yaitu kecombrang bunga merah dan bunga pink. Kecombrang bunga pink beraroma lebih kuat. Kecombrang sangat cocok digunakan untuk bumbu ikan atau sebagai campuran sambal.
CARA PEMBUATAN : Marinade ikan dengan air jeruk lemon, garam dan merica. Diamkan selama 15 menit lalu goreng hingga kering. Sisihkan. Haluskan bumbu lalu tumis hingga harum. Tambahkan cuka dan air 250 ml. Masukkan cabe, daun bawang, bawang bombay, daun salam, serai, daun kencong dan daun jeruk. Masak hingga mendidih. Tambahkan garam dan merica. Masukkan ikan gurami dan tomat. Masak selama 3 menit. Sajikan dengan taburan daun kemangi. Selamat Mencoba.
HOTEL Surabaya
yang Ke-8, acara ini juga sebagai wadah untuk membuka komunikasi dalam hubungan bisnis dengan para klien, yang lebih akrab dan saling mengenal’, Guntur Iriansah, General Manager Singgasana Hotel. Acara ini di dukung oleh Iklan Pos.
Program Ramadhan IBIS Family Keluarga Hotel Ibis yang berada dalam jaringan Accor di Indonesia, yang meliputi 36 Hotel Ibis Styles, Ibis dan Ibis Budget, kembali mengadakan kampanye ‘Ramadhan Dimana ? Di Keluarga Ibis Saja !’, yang sangat ditunggu para pelanggan setia hotelhotel ekonomi Accor, baik dari domestik maupun internasional di 13 kota pada bulan Ramadhan ini.
Para tamu hotel dapat menikmati harga khusus mulai Rp. 4.00.000 per kamar, sudah termasuk sahur atau sarapan, dan bahkan kesempatan emas untuk mendapatkan ratusan hadiah menarik, serta hadiah utama perjalanan gratis ke Universal Studio Singapura dan Umroh. Acara ini juga didukung oleh Iklan Pos.
“Bulan Ramadan menjadi kesempatan yang baik bagi kami untuk semakin meningkatkan okupansi menginap para tamu dan mengenalkan brand kami kepada masyarakat luas,” ujar Adi Satria, Vice President of Sales, Marketing dan Distribution, Accor Indonesia, Malaysia, dan Singapura, saat memberi keterangan pers di hotel Ibis Styles Malang, 22 Juni 2014.
Pullman Surabaya City Centre
Manajemen group Accor mulai Selasa, 10 Juni 2014, mengambil alih pengoperasian Hotel Meritus Jalan Basuki Rahmad Surabaya. Brandnya pun diganti menjadi Hotel Pullman Surabaya City Centre. Gerald Guillouet, Chief Operating Officer, Accor Malaysia, Indonesia and Singapore, mengungkapkan
Pullman Surabaya ini menjadi Pullman keempat di Indonesia. Pullman sendiri merupakan jaringan manajemen hotel group Accor untuk kelas upscale atau hotel kelas atas atau hotel bintang lima. Acara ini di dukung oleh Iklan Pos.
VACATION GUIDE MASJID JI’RANAH
MASJID POHON
MASJID JIN MASJID AL IJABAH
Dalam episode leisure luar negeri kali ini, Anda kami ajak menikmati pesona eksotika masjid-masjid yang ada di Arab Saudi. Arab Saudi atau Kerajaan Arab Saudi adalah negara Arab yang terletak di Jazirah Arab, dikenal sebagai Negara kelahiran Nabi Muhammad SAW serta tumbuh dan berkembangnya agama Islam. Berkunjung ke Tanah Suci Mekah dan Madinah yang ada di Arab Saudi terasa spesial bagi umat Muslim, baik saat menjalankan ibadah haji atau umroh. Ada beberapa masjid di negeri ini yang memiliki sejarah unik, masjid-masjid itu diantaranya Masjid Al Ijabah, Masjid Qiblatain, Masjid Al Jin, Masjid Pohon, dan Masjid Ja’ronah. Masjid Al Ijabah terletak di Jalan Malik Fahd, Madinah. Menurut sejarah, dahulu di masjid ini Rasullah SAW pernah berdoa kepada Allah yang terkait dengan nasib umat, dan kemudian doanya dikabulkan atau diijabah. Karena sejarah itulah, masjid seluas kurang lebih 1.000 meter persegi ini bernama Ijabah. Karena sejarah ini, banyak umat Muslim yang berkunjung ke Tanah Suci, selalu menyempatkan diri mengunjungi masjid ini untuk shalat dan berdoa agar keinginannya juga dikabulkan. Jika Anda memiliki kesempatan berkunjung ke Tanah Suci, Anda juga bisa menyempatkan berkunjung ke masjid ini yang berada di wilayah Madinah. Masjid Qiblatain yang berada di Jalan Khalid bin Al Walid kota Madinah ini, memiliki dua mimbar imam shalat. Menurut sejarahnya, dahulu sebelum menghadap Ka’bah kiblat umat Islam menghadap Baitul Maqdis di Yerussalem. Kemudian, di masjid inilah untuk pertama kalinya arah kiblat diputar menjadi ke arah Ka’bah. Saat itu diceritakan Nabi Muhammad SAW menerima wahyu dari Allah untuk memutar arah kiblat dari Baitul Maqdis ke arah Ka’bah yang ada di kota Mekah. Untuk mengenang perubahan arah kiblat, maka masjid ini pun diberi nama dengan Masjid Qiblatain. Mimbar imam ketika shalat menghadap Baitul Maqdis saat ini juga masih ada disana.
Ma’la, Kota Mekah. Penamaan masjid ini erat kaitannya dengan suatu peristiwa yang sangat langka dan penting, berkaitan dengan bangsa jin dan dakwah Islam. Peristiwa yang dimaksud adalah masuknya sejumlah Jin kedalam agama Islam di masjid tersebut setelah mendengar dan menghayati lantunan ayat-ayat suci Al Quran yang dibacakan oleh Nabi Muhammad SAW. Saat itu para jin berbaiat atau berjanji setia untuk beriman kepada Allah, mengikuti ajaran Islam. Masjid ini juga dikenal dengan nama Masjid Al-Bai’ah, tempat para jin melakukan baiat. Masjid Syajarah atau Masjid Pohon adalah sebuah masjid yang letaknya tidak jauh dari Masjid Jin. Dalam sejarah Islam, Rasulullah SAW pernah berhadapan langsung dengan para jin kafir di masjid ini. Saat itu para jin sengaja datang untuk bertemu Rasulullah, mereka mempertanyakan dan meminta bukti atas kerasulan Rasulullah SAW. Sebagai pembuktian, Rasulullah pun memanggil sebuah pohon yang berada tak jauh dari masjid untuk datang menghampiri mereka. Atas izin Allah, pohon yang dipanggil tercabut dari tanah dan datang menghampiri. Melihat kejadian ini, mereka akhirnya mengakui kerasulan Nabi Muhammad SAW dan memeluk Islam. Masjid Ji’ranah adalah salah satu lokasi para jamaah haji mengambil miqat, yang merupakan titik awal para jamaah berniat melakukan ibadah haji. Di masjid ini terdapat sebuah sumur yang memiliki hubungan sejarah dengan Rasulullah SAW. Menurut sejarah, Ji’ranah pernah dikunjungi Rasulullah bersama pejuang Islam lainnya setelah Perang Hunain. Karena persediaan air habis dan ditempat tersebut tidak ditemukan sumber air, maka Rasulullah pun menancapkan tongkatnya dan keluarlah air yang rasanya sangat tawar. Masjid Ji’ranah banyak dikenal oleh umat muslim, yang pernah berkunjung ke Tanah Suci melakukan ibadah haji dan umroh.
Masjid Al Jin atau Masjid Jin adalah sebuah masjid yang terletak di Kampung
Eksotika Masjid
Arab Saudi
Menurut sejarahnya, dahulu sebelum menghadap Ka’bah kiblat umat Islam menghadap Baitul Maqdis di Yerussalem.
32
Information - Promo
Edisi 72 - Juli 2014
PROMO IKLANPOS MEMBERSHIP CARD
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014 *berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
Promo Membership Card
*berlaku s/d 30 September 2014
*berlaku s/d 30 September 2014
ketik: DAFTAR#NAMA#ALAMAT#K ECAMATAN#KOTA#TGLLAH IR(DD/MM/YYY)#USAHA. (Tarif SMS normal).
081252578889
hanya dengan mengganti biaya kirim sebesar Rp. 5.000,- / bulan. ( area Surabaya )
*berlaku s/d 30 September 2014
Calendar Events - Information
Edisi 72 - Juli 2014
tampil di iklanpos, bisa tampil dishare juga di blackberry bagi yang add BB iklanpos. Mungkin bisa ditambah lagi alternatif bisnis bagi semua kalangan,dari mitra iklan pos dan hanya sedikit modal diperlukan membuka usaha, sehingga ada kerjasama yang baik antara mitra iklan pos dan pembaca iklan pos. Mungkin itu saja yang menjadi masukan dari saya, agar ke depannya, Iklanpos menjadi majalah bulanan gratis yang selalu diminati setiap kalangan, khususnya di Surabaya dan sekitarnya.
Iklanpos yang baik, Sebenarnya saya belum pernah melihat iklanpos sebelumnya,tetapi waktu saya berjalan2 dan kebetulan saya mampir di salah 1resto di salah 1 mall di daerah Surabaya Selatan,jadi saya tertarik untuk melihat2 bacaan yang ada di resto tersebut. Pegawai resto mengatakan, bahwa saya boleh mengambil bacaan tersebut,yang ternyata adalah iklanpos secara gratis,dan saya membawa pulang iklanpos. Sesampai di rumah,saya tuntaskan membaca iklanpos sampai habis, memang menarik,tetapi alangkah lebih baiknya,bila ditambah dengan petunjuk halaman, supaya bagi pembaca yang awam dan belum mengenal iklanpos bisa mengetahui rubrik yang akan dibaca, tidak membolak balik halaman lagi,kalau bisa selain iklan
Joko Priyono - Kemangsen Balongbendo, SIDOARJO
Iklan Pos Lovers Kirimkan Saran & Kritik Membangun IKLAN POS ke :
saran@iklanpos.co.id Setiap kiriman yang kami tayangkan akan mendapatkan
Voucher Resto @Rp. 100.000
Nowet Waterless Carcare
The Cupcakes
DJ Menjadi Sebuah Profesi yang mulai dilirik oleh Anak muda, ketrampilan mainan Turntable dihadapan Crowd menjadi salah satu daya tarik. Namun untuk mahir menampilkan pergantian beat lagu ke lagu yg lain, nggak gampang dan butuh latihan yg cukup. Di DSX, dalam waktu 2 bulan kamu pasti bisa mainkan Turntable ataupun CDJ. Kamu bisa naik ke level berikutnya untuk tahu bagaimana caranya Scratching, Creative Mix, DJ Performance, pemilihan Genre Music, bahkan sampai Management Club & Studio Recording.
Nowet Waterless Carclean adalah sebuah revolusi pembersih kendaraan bermotor yang ramah lingkungan. Nowet Waterless Carclean adalah sebuah revolusi produk atau jasa membersihkan kendaraan bermotor ‘tanpa’ air yang telah diciptakan lebih dari 15 tahun yang lalu, dan kini telah hadir di lebih dari 26 negara di seluruh dunia. Nowet Waterless Carclean berkomitmen untuk menjaga kelestarian alam dan menjaga ketersediaan air bersih di bumi Indonesia yang kita cintai. Pentingnya menjaga ketersediaan air bersih adalah tanggung jawab kita bersama.
Thecupcakes Surabaya adalah suatu perusahaan roti modern yang berkualitas tinggi bagi penggemar semua Cupcakes. Thecupcakes bayak menyediakan berbagai jenis Cake yang Anda pesan atau Anda inginkan. Thecupcakes didirikan oleh wanita muda hebat dan penuh inspirasi bagi para pemuda yang menginginkan menjadi pengusaha muda. Pendiri Thecupcakes adalah Margaret Tjandra Sridjaja, Dia merupakan salah satu dari Enterpreneur muda Surabaya.
Semua itu tentunya didukung sama fasilitas dan instruktur yang handal & pengalaman. Dengan 4 Studio Standard international, Sound System yang memadai juga alat-alat Nge-DJ seperti Technics SL 1210MK2, Mixer Pioneer DJM 300, DJM500, juga DJM 600, hingga CDJ Pioneer CDJ 1000MK3 juga menggunakan Technology Serato Scratch Live. Standar Belajar Nge-DJ di DSX pun ngak sembarangan. Ada 4 level belajar dengan kurikulum internasional & genre music variatif sesuai dengan keinginan. Kamu.
Jl. Kertajaya 79 Surabaya. Telp: 031-502 2598
Hanya dengan 80ml Nowet Waterless Carclean, kendaraan Anda bersih dari polusi alam atau kotoran, cat tampak lebih bersinar dan cat akan terlindungi dari sinar UV. Nowet Express adalah divisi terbaru dari Nowet Waterless Carclean Indonesia yaitu sebuah layanan panggilan untuk pembersihan kendaraan bermotor Anda. Kami akan datang ke tempat Anda (rumah, apartemen, kantor, gudang, dll), membersihkan serta melindungi cat kendaraan bermotor Anda dari sinar radiasi UV, kontaminasi alam, efek oksidasi yang membuat cat tampak kusam.
Agenda Mall Juli 2014 Supermall 27 Juni - 06 Juli 2014 Duta Abadi Primantara (Kingkoil, Serta, Florence) 07 Juli -31 Juli 2014
Matahari Bazaar 06 Juli 2014 Seminar Building Business Online by V-Trust
11-20 Juli 2014 Supermal Beautiful Home
East Coast Center Daily Live Music Daily Clown Performance Setiap Sabtu & Minggu : Silver Man
Setiap Kamis Fire Dance 3 – 20 Juli Pesta Bakaran 11 Juli
:
Lomba Minum Temulawak Jamu Iboe 12 – 13 Juli Time Walk Magic Card Competition
19 Juli SMI Music Concert 20 Juli Kumon Recognition
25 JUNI – 6 JULI 2014 BENNO SIX MAGICIAN LIVE SHOW FROM GERMANY 30 JUNI – 6 JULI 2014 OTOMOTIF MAZDA THE RITZ EXHIBITION HP (HEWLETTPACKARD) TABLET
30 JUNI – 13 JULI 2014 PESONA BATIK NUSANTARA 30 JUNI – 27 JULI 2014 BAZAAR MATAHARI 7 – 13 JULI 2014 PAKUWON INDAH OTOMOTIF FORD PLACEMENT TEST ENGLISH FIRST 9 – 13 JULI 2014 BRANDED SALE LEBARAN
Margaret owner dari Thecupcakes & Treasur Box, selain itu dia juga bekerja sebagai Building manager srijaya dan menjadi product Development managert di PT. Berial Sumber Medika. Tidak salah kalau dia mempunyai Komitmen Belajar susah dari masa salah dan kalah. Salah satu usaha dari Margaret Tjandra Sridjaja adalah Thecupcakes. Usaha dia yang ini banyak di cari-cari oleh para Customer dia. Thecupcakes sendiri juga menyediakan berbagai macam bentuk cake yang unik dan bagus.
1 - 6 Juli andrew the balloon man show 1 - 13 juli fashion craft class 1 JULI SYMPHONI RAMADHAN BY RD PRODUCTION 1-6 JULI MDS BAZAAR 1-13 JULI MUSLIM FESTIVAL UFO BAZAAR 1-15 JULI OTOMOTIVE EXHIBITION 4, 11, 18, 25 Juli ROYAL PLAZA BERBAGI BERSAMA 400 ANAK YATIM
Tunjungan Plaza 18 JUNI – 13 JULI 2014 LEGO LAND
Supermall Pakuwon Surabaya (Opposite Studio XXI)
10 – 13 JULI 2014 MEET & GREET SOFIA THE FIRST 14 – 20 JULI 2014 PAKUWON CITY TELKOMSEL EXHIBITION EXHIBITION PAPYRUS 14 – 27 JULI 2014 WAKI EXHIBITION 14 JULI – 10 AGUSTUS 2014 BAZAAR LEBARAN MATAHARI
16 – 24 JULI 2014 BRANDED SALE TRANSMARCO GROUP 21 – 27 JULI 2014 ONE ICON 21 – 27 JULI 2014 BAZAAR YOU C 1000 21 JULI – 3 AGUSTUS 2014 BAZAAR SHOELINE
30 Juni - 06 Juli 2014 Perbankan Standart Chartered Condotel Amarta Hills Furniture Pro Design Apartment Crown International Fair 2014 Home Sogo 03 -06 Juli 2014 Galaxy Wedding
DISTRIBUTION CORNER
DSX DJ
JL Raya Ngagel 77 C (Ruko Bagong) Surabaya Telp. 031 5040980
33
Lenmarc
11 - 20 juli premium used car exhibition
ROYAL PLASA
4-6 JULI WELCOME TO THE JUNGLE
Nasyid, Lomba Hafidz Al Qur’an, Lomba Pildacil) BY HAROMAIN
5-10 JULI SPARKLING RAMADHAN (Festival hadrah Banjari, Lomba Nasyid, Lomba Hafidz Al Qur’an, Lomba Pildacil) BY HAROMAIN
13 JULI RAMADHAN MUBARRAK BY TK AISIYAH RAMADHAN MUBARRAK FESTIVAL RAMADHAN BY ERLINA PRODUCTION
8-20 JULI RAMADHAN FAIR I 12 JULI SINDO RADIO BERBAGI SPARKLING RAMADHAN (Festival hadrah Banjari, Lomba
13-27 JULI KEDAI RAMADHAN
07 - 13 Juli 2014 Wisma Musik Irwan Properti Orchard Park Batam Apartment Grand Eschol Residence Mobil Nissan Home Sogo
Eschol Residence Kids & Women Wear Centro
14 - 20 Juli 2014 Klinik Kesehatan Mata Lasik Center Apartment Grand
14-27 JULI MDS LEBARAN BAZAAR
21 - 27 Juli 2014 Mobil Honda Spring Bed Serta, Tempur & King Koil Kids & Women Wear Centro Ladies, Men & Kids Wears Sogo
OTOMOTIVE EXHIBITION 18 JULI BERBAGI KEBAHAGIAN BY ICI SCHOOL 20 JULI LENSA INDONESIA BERBAGI BAHAGIA 21 JULI - 3 AGUSTUS RAMADHAN FAIR II KUCHE FAIR 23 JULI RAMADHAN BERBAGI BY AZ ZAHRA
25 Juli 2014 Kebaktian Gereja Yhs 28 Juli - 03 Agustus 2014 Spring Bed Serta, Tempur & King Koil Ladies, Men & Kids Wears Sogo
GALAXY MALL
CEO Hendra Wicaksono | GENERAL MANAGER Roy Kurniawan | COPYWRITER Arif Rahman CREATIVE DESIGN Bayu AgizZa Christianto, Uki Ainul Yaqin SUPERVISOR DISTRIBUTION M. Yusuf | ACCOUNT HEAD Martinus Ernanta ACCOUNT EXECUTIVE Ronald, Ervina Citra, Imey Rahayu, Lina, Aksa, Freddy, Ali, Dida ADDRESS Ruko Panji Makmur Blok C 25 Jl. Panjang Jiwo No. 46 - 48 Surabaya 60299 Phone 031 847 8889 ( Hunting ) Fax 031 847 8889 ext 111 | Home Page www.iklanpos.co.id PT IKLAN POS NUSANTARA SK Menteri Kehakiman AHU-20457.AH 01.01 Tahun 2008 | SIUP No. 503/6726A/436.6.11/2013