JALUR SELATAN PULIH BESOK

Page 1

Inilah Pemilu 2 0 1 4

TERLENGKAP & TERPERCAYA HTTP://PEMILU.INILAH.COM INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat

EDISI 143/TAHUN III/2014 MINGGU, 6 APRIL 2014

Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

BOLAMANIA

C

0 3 HARI

LOVE SPORT

HAPPY BIRTHDAY SERGIO! ROMANTIKA Elisabeth Reyes kian tinggi menjelang hari pernikahannya. Sebaris kalimat ucapan selamat ulang tahun disampaikannya untuk Sergio Sanchez. » BACA HAL C7

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

RP 2.000

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

JALUR SELATAN PULIH BESOK JALUR kereta api lintas selatan diperhitungkan baru pulih Senin besok. PT KAI menyalahkan alih fungsi lahan sebagai penyebab longsor.

KE JAKARTA: Pendiri Microsoft, Bill Gates (tiga dari kanan) berkunjung ke Indonesia. Dia memberi sumbangan untuk kesehatan.

0,5% Harta Bill Gates untuk Indonesia

MAUNG BANDUNG

TC CAPAI TARGET

AWALNYA, skuat Persib dijadwalkan menjalani training center (TC) selama empat hari di Pangandaran. Lantaran banyak pemain absen, pemusatan latihan pun dipercepat.

» Bersambung ke Hal A7

» BACA HAL C2

C

TARIK GERBONG: Proses evakuasi gerbong KA Malabar berlangsung di Dusun Tenang, Ciawi, Tasikmalaya. Petugas berhasil mengangkat satu gerbong. Sementara lokomotif masih tergolek di jurang sekitar 10 meter.

INILAH SPORT

G

erbong itu sudah teronggok di atas bantalan rel kereta api. Kondisinya rusak di sana-sini. Penyok di banyak tempat, dijejali lumpur tanah di sebagian besar dindingnya. Tapi, kondisi gerbong itu sudah lebih baik ketimbang dua lainnya, Sabtu (5/4). Keduanya, satu gerbong eksekutif dan satu

KRUSIAL! SAAT ini, Everton adalah ancaman terbesar Arsenal. Dari pekan ke pekan, ancaman kudeta terus mereka suarakan. » BACA HAL c1

A

lainnya lokomotif, masih berada di bawah jurang berketinggian 10 meter. Ketiga gerbong itu adalah bagian dari Kereta Api Malabar jurusan BandungMalang yang anjlok dan masuk jurang di daerah Dusun Terung Desa Mekarsari Kecamatan Ciawi Kabupaten Tasikmalaya, Jumat (4/4) malam.

» Bersambung ke Hal A7

BUDAYA

KARINDING TOWEL SELAMA ini karinding dikenal sebagai instrumen musik yang hanya memainkan satu nada dan cenderung ritmis. Melalui eksplorasi panjang, Asep Nata mengubah alat musik yang tergolong buhun itu. » BACA HAL A4

JADWAL SALAT SUBUH 04.38

BANDUNG & SEKITARNYA 6 APRIL 2014

ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 11.57

15.11 18.00

19.08

7 APRIL 2014

SUBUH

ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA

04.39

11.57 15.11 17.59

IKLAN & BERLANGGANAN

19.08

022-6127 865 REDAKSI /IKLAN /SIRKULASI : JL TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TEL 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 Harga Langganan Rp 55.000/Bulan

ANTARA/WAHYU PUTRO

SATU GERBONG TERANGKAT, LOKOMOTIF MASIH DI JURANG

Oleh: Zaenul Mukhtar/Derry F Ginanjar

C

Line Chat inilahkoran

SECTION A

FOTO-FOTO: INILAH ZAENUL M/ANTARA

Suratan untuk Warga Prancis SELAIN tiga korban meninggal dunia, kecelakaan tunggal KA Malabar membawa derita bagi sejumlah penumpang lainnya. Termasuk dua warga Prancis. Takdir tak pernah memilih-milih orang. Begitu suratan itu datang, dia akan menemui siapapun yang tertulis di sana. Begitu pulalah yang dialami para penumpang korban kecelakaan tunggal lalu lintas Kereta Api (KA) Malabar di Kabupaten Tasikmalaya. Niat Phillipe Calonnec (43) dan Gilles Mezanger (43) adalah jalan-jalan hendak mengenal Indonesia. Dari Kota Bandung, mereka hendak menyasar wilayah Jawa yang lebih ke timur. Keduanya, pada Jumat (4/4) memilih KA Malabar sebagai alat angkutnya.

Dan, takdir menentukan mereka termasuk di antara korban luka akibat kecelakaan itu. Akibatnya, keduanya harus kembali ke Bandung. Phillipe Calonnec harus menjalani perawatan di Rumah

Sakit Santosa, Bandung. Bersama Gilles Mezanger, dia sudah mendapatkan perawatan medis di rumah sakit tersebut. “Korban yang dirawat di sini (RS Santosa) berjumlah empat orang. Satu di antaranya warga

INILAH, Jakarta – Pria terkaya di dunia itu datang ke Indonesia. Di Jakarta, William Henry Gates III atau yang lebih dikenal sebagai Bill Gates, menebar uangnya. Sebanyak US$40 juta atau setara Rp450 miliar dia sumbang untuk pemberantasan penyakit. “Bantuan ini seluruhnya untuk pemberantasan penyakit di Indonesia, yakni TBC, HIV-Aids, malaria, dan demam berdarah. Selain itu juga untuk menyokong operasional Keluarga Berencana,” ujar pria yang gagal menyelesaikan kuliahnya di Universitas Harvard itu, Sabtu (5/4). Pendiri Microsoft itu menyalurkan donasinya melalui The Indonesia Health Fund. Lembaga sosial ini menghimpun dana untuk membiayai kegiatan-kegiatan kemanusiaan di Indonesia.

Bill Gates

Bantuan tersebut hanya mengambil sebagian kecil saja harta manusia terkaya di planet bumi itu. Ya, hanya 0,5% dari total kekayaannya yang menurut Forbes pada Maret lalu mencapai US$76 miliar.

» Bersambung ke Hal A7

Aher: Saya Maju Karena Warga Jabar INILAH, Sukabumi – Kenapa Ahmad Heryawan akhirnya maju sebagai salah satu kandidat calon presiden dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS)? Di Sukabumi, dia akhirnya membeberkan alasannya. Gubernur Jawa Barat itu menyebut salah satunya karena tuntutan dan tugas partai. Alasan lainnya karena keinginan warga Jabar yang ingin memiliki presiden dari warga Sunda. Dorongan agar ada tokoh Sunda maju ke percaturan kepemimpinan nasional itu datang dari berbagai lapisan seperti dari Paguyuban Pasundan. Itulah sebabnya, Aher serta-merta membantah kalau ada yang menyebutkan dirinya mengkhianati warga Jabar. “Saya tidak pernah mengkhianati siapapun, apalagi rakyat Jabar yang telah memilih saya sebagai guber-

Jika terpilih, saya sudah mempunyai rencanarencana untuk mempercepat pembangunan dan kesejahteraan rakyat. nur,” katanya, Sabtu (5/4). Aher menyebutkan saat ini merupakan periode kedua masa jabatannya sebagai gubernur. Kali ini dia didampingi Wakil Gubernur Deddy Mizwar. Dia mengaku sudah banyak melakukan tugas sejak periode pertama, saat dia didampingi Dede Yusuf sebagai wagubnya.

» Bersambung ke Hal A7 AHERMEDIACENTER

Prancis bernama Phillipe,” jelas Wakil Menteri Perhubungan (Wamenhub) Bambang Susantono kepada wartawan di RS Santosa Jalan Kebnonjati, Sabtu (5/4).

» Bersambung ke Hal A7 ANTARA/ ADENG BUSTOMI

TERAKHIR: Ahmad Heryawan melakukan kampanye untuk PKS di Cilegon, Banten. Ini jadi kampanye terakhir PKS sebelum hari tenang.

EVAKUASI: Petugas dan warga mengevakuasi korban anjloknya KA Malabar di Tasikmalaya. Korban luka dilarikan ke Rumah Sakit Santosa, Kota Bandung.


A2

NEWS

INDONESIARAYA MINGGU 6 APRIL 2014

Janji Diakhir Kampanye

HARI terakhir kampanye Sabtu (5/4) kemarin, seluruh partai politik peserta pemilu berupaya memanfaatkan waktu dengan beragam kegiatan. Janji politik menjadi andalan mereka untuk meyakinkan pemilih.

B

lusukan ke kantongkantong suara mayoritas dilakukan para caleg hingga calon presiden yang diusung masing-masing partai. Menariknya, momentum kampanye ini tidak hanya dilakukan untuk menarik simpai calon pemilih partai dan caleg saja. Namun, masa kampanye juga dimanfaatkan untuk menyosialisasikan calon presiden. Pada Sabtu kemarin, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa menghadiri kampanye akbar di Bojonegoro. Sebelum berkampanye, Hatta menyempatkan diri berziara makam ulama di Kota Kediri. Meski harus lelah setelah menempu perjalanan panjang serta jadwal yang padat, namun hal itu tidak menyurutkan niat Hatta untuk berziarah ke makam Pangeran Mekkah Syekh Alwasil Syamsudin dan Sunan Sumende, yang berjasa menyebarkan agama Islam di Kediri dan sekitarnya. “Berdoa itu bisa kapan saja dan dimana saja. Doa itu kan permohonan yang baik kepada Allah,” kata pria kelahiran Palembang, Sumatera Selatan itu, usai berdoa. Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri pada hari kampanye terakhir menghadiri kampanye di Sta-

dion Trikoyo Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Ditempat itu, Mega memantapkan kadernya pelaksanaan Pemilihan Umum calon anggota DPR RI, DPD, dan DPRD, 9 April mendatang. Dalam kesempatan itu, Megawati mempertegas pencalonan Joko Widodo ( Jokowi) sebagai capres PDIP. Mega menyebut, tanggal 14 Maret 2014 merupakan momentum bersejarah bagi PDIP yang memberikan mandat kepada Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo sebagai calon Presiden. “Hal itu, bersejarah, karena di dalam keputusan kongres partai kita biasanya ketua umum PDIP sebagai Capresnya,” kata Megawati. Sementara itu Ketua Umum DPP Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh menawarkan pilihan kepada masyarakat yang masih merasa galau dalam pemilihan umum 9 April 2014 untuk mencoblos Nasdem. “Sekali lagi saya sampaikan kalau sudah merasa nyaman dengan kondisi saat ini jangan pilih partai baru, silakan pilih yang lama, namun kalau masih galau, risau, dan merasa masih ada yang perlu diperjuangkan jangan buang-buang tapi bergabung dalam arus baru politik perubahan, bergabunglah ke Nasdem,” kata Surya Paloh yang disambut massa pendukungnya yang ribuan orang di gedung

ANTARA/SYAIFUL ARIF

JAGA KETAT: Polisi mengawasi pekerja yang mengangkut kotak suara sebelum didistribusikan ke PPK dari tempat penyimpanan di Gedung Olahraga Jombang, Jawa Timur, Sabtu (5/4). Seluruh logistik pemilu legislatif 2014 yang sudah dikirimkan ke PPK akan mendapatkan penjagaan ketat dari kepolisian,satu orang polisi dan dua linmas akan disiagakan di TPS.

pertemuan Pacific, Yogyakarta. Calon presiden dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Heryawan yang juga menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat membantah mengkhianati warga Jabar setelahdirinya maju menjadi capres. “Saya tidak pernah mengkhianati siapapun apalagi rakyat Jabar yang telah memilih saya sebagai gubernur. Saya maju sebagai capres karena saat ini sudah dua periode menjabat sebagai gubernur sehingga seluruh tugas sudah dilaksana-

Tarik Ulur PPP Soal Koalisi Dengan Gerindra INILAH, Jakarta - Walau Ketua Umum PPP Suryadharma Ali sudah memberi sinyal kuat akan berkoalisi dengan Partai Gerindra, namun internal partai berlambang Ka’bah itu masih terpecah. Ketua Bidang Komunikasi DPP PPP Arwani Thomafi mengatakan partainya belum memutuskan berkoalisi dengan Gerindra. Pasalnya hingga saat ini belum ada pembicaraan di internal soal itu. Kalaupun ada pendekatan yang intens dengan Prabowo Subianto, tapi Arwani mengatakan partai belum memberi keputusan final. “Belum berkoalisi dengan Gerindra. Saya kira seluruh kader, belum

PPP akan berkoalisi dengan parpol mana saja kita terbuka. pada keputusan resmi partai,” ujar Arwani di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (5/4). Kemesraan PPP dan Gerindra mulai terlihat saat SDA dan politisi Dzan Faridz menghadiri kampanye Gerindra di Gelora Bung Karno beberapa pekan lalu. Pada Jumat (4/4) malam, giliran Prabowo Subianto yang datang ke acara istigosah PPP

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW Inilah.com grup

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution Pemimpin Umum: Alfian Mujani Pemimpin Perusahaan: Fahmi Alamsyah Pemimpin Redaksi: Zulfirman Tanjung Redaktur Pelaksana: Budi Winoto, Gin Gin Tigin Ginulur, Tantan Sulton Bukhawan Redaktur Utama: Budi Safaat, Deni Mulyana Sasmita, Redaktur: Sirojul Muttaqien, Ricky Reynald Yulman, Reni Susanti, Ghiok Riswoto, Ageng Rustandi, Hanhan Husna, Daddy Mulyanto Redaktur Artistik: Salman Farist Editor Bahasa: Suro Udioko Prapanca Reporter: Dery Fitriadi Ginanjar, Jaka Permana, Dani Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Astri Agustina, Yogo Triastopo, Ariez Riza Fauzy, Asep Pupu Saeful Bahri, Fuad Hisyamudin, Yasser Arafat Fotografer: Syamsuddin Nasoetion, Bambang Prasethyo Produksi & Artistik: Sunandar (Koordinator), Tian Rustiana, Harry Santosa, Yoga Enggar Agustha, Ahmad Sulaeman, Eri Anwari, Dicky Hendrianas, Sandi Sujana Grafis: Yoga Enggar Agustha Kontributor Daerah: Benny Bastiandy (Cianjur), Budiyanto (Sukabumi), Asep Mulyana (Purwakarta ), Vera Suciati (Sumedang), Nul Zainul Mukhtar (Garut), Zainal Mutaqin (Subang) Manager Iklan: Ghiok Riswoto Manager Sirkulasi: Arifin Rusdi Manager Keuangan: Lita Nurcita Manager HRD & GA: Aris Sandhi IT: Subhi Sugianto, Ade Kesuma, Yogi Darusmana

PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Terusan Pasteur No 167 Kota Bandung No Telp 022 612 7865 (Hunting), 022 612 7793 (Redaksi), Fax 022 612 7769, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 021-7222338 Fax 021 7222659. *) isi di luar tanggung jawab percetakan INILAH PRINTING - PT Mulia Kencana Semesta Wartawan Inilahkoran dibekali tanda pengenal dan dilarang menerima dan meminta apapun dari narasumber

di Senayan Jakarta. Bahkan, foto baliho besar di panggung terpampang SDA dan Prabowo. Kata Arwani, hingga kini seluruh kader parpol masih diperbolehkan untuk melakukan komunikasi politik dengan pihak manapun. Termasuk Suryadharma Ali memiliki hak yang sama. “PPP akan berkoalisi dengan parpol mana saja kita terbuka,” imbuhnya. Arwani mengatakan, belum diputuskannya koalisi dengan Partai Gerindra disebabkan seluruh kader menghormati hasil Mukernas di Bandung. Sebab keputusan saat itu adalah penentuan koalisi akan dibahas setelah pemilihan legislatif (Pileg). (ajat m fajar/tan)

kan dan periode kedua ini saya hanya melanjutkan saja,” kata Aher di Sukabumi. Menurut Aher, dirinya maju sebagai capres dari PKS bukan hanya karena tuntutan dan tugas partai saja tetapi keinginan warga Jabar yang ingin punya presiden berasal dari warga Sunda. Se-

hingga, adanya isu bahwa dirinya telah mengkhianati warga Jabar itu disanggahnya dengan tegas karena semua tugasnya sebagai pemimpin tanah Pasundan sudah sepenuhnya dikerjakan. Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie mengajak semua masyarakat untuk tidak

Golput. ARB mengajak mereka yang selama ini Golput untuk menggunakan suara memilih Golkar. “Oji dadi Golput rek, Golkar wae! Jangan Golput, Golkar saja!,” kata ARB, dalam pidato politiknya di kampanye terbuka Partai Golkar di Jatim Expo, Surabaya, Jawa Timur.

ARB mengatakan pemilu menentukan nasib rakyat lima tahun ke depan. Karena itu dia mengajak semua masyarakat manfaatkan hak pilih dengan sebaik-baiknya. “Suara kita adalah penentu masa depan Indonesia. Melalui momentum Pemilu 2014,” tuturnya. (tan)


Minuman Paling Populer

A3

DI dunia ini, ada banyak jenis minuman yang bisa dikonsumsi manusia. Dari deretan nama minuman itu, kopi menempati urutan pertama. Menurut medicalnewstoday. com, manusia di seluruh dunia mengonsumsi kopi 400 miliar cangkir setiap tahunnya. Popularitas kopi ini tak ­ lepas dari manfaat yang terkandung di dalamnya. Di antranya, mengandung kalori yang rendah, dan antioksidan. (*)

NEWS MINGGU 6 APRIL 2014

FOTO-FOTO: INILAH/DONI RAMDHANI

KOPI LUWAK CIKOLE

Nikmati Kopi Ramah Asam Lambung

SECANGKIR kopi dipercaya dapat membangkitkan semangat beraktivitas. Namun, tak sedikit mereka yang tak kuat meminumnya. Minuman yang berasal dari biji kopi ini diyakini mengandung senyawa asam yang tak ramah bagi lambung. Oleh : Doni Ramdhani

T

ak perlu jauh-jauh untuk menikmati secangkir kopi ini. Sejak 2013, Kopi Luwak Cikole dibuka untuk umum. GM Kopi Luwak Cikole Sujud Pribadi menyebutkan, selain menyediakan kafe tempat minum, pihaknya memang memberikan pengalaman lain kepada pengunjung. “Kita di Kopi Luwak Cikole ini sekaligus sebagai tempat breeding dan production house. Jadi, kita memelihara luwak di kandang-kandang yang disediakan. Untuk itu, pengunjung bisa melihat langsung ke kandang,” kata Sujud saat ditemui di lokasi di Kampung Babakan, Desa Cikole Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat (KBB). Sejauh ini, penikmat kopi luwak ini sebagian besar berasal dari turis mancanegera. Mereka berasal dari Malaysia, Singapura, Belanda, Prancis, Spanyol, dan negara di Eropa lainnya. “Bule-bule itu memang sengaja ke tempat kita hanya untuk menikmati kopi luwak di sini. Apalagi, di negerinya sana, satu cangkir kopi luwak bisa dihargai relatif mahal. Di sini, kita hanya membanderol Rp35 ribu per cangkir,” ucapnya seraya menyilakan untuk mencicipi kopi mahal ini. Meski dalam penangkaran, Sujud menjamin pihaknya memberikan animal welfare yang relatif baik kepada ‘penghasil biji-biji kopi’ tersebut. Tidak setiap hari, pihaknya memberikan pakan berupa biji kopi pilihan. Pengurus kandang mengerti akan makanan yang harus diberikan kepada luwak yang notabene pemakan segala atau omnivora.

“Dalam seminggu, hami hanya memberikan dua kali pakan biji kopi ke luwak itu. Jadwalnya setiap hari Senin dan Kamis. Selebihnya, kita memberi pakan berupa buah-buahan lain,” ujarnya. Setiap biji kopi yang dihasilkan hewan yang juga dikenal sebagai musang atau careuh itu diyakini menurunkan empat kadar. Proses enzimatis selama satu malam dalam perut musang itu menurunkan kadar yang biasa ada dalam setiap biji kopi. Di antaranya, kafein, lemak, protein, dan asam. Sehingga, kopi luwak ini aman bagi penderita maag, jantung, atau hipertensi sekalipun. Dalam perut musang, biji kopi itu mengalami proses fermentasi dan dikeluarkan lagi dalam bentuk biji bersama kotoran feses. Selanjutnya, biji kopi luwak dibersihkan dan diproses seperti kopi biasa. Karena proses alamiah itu, kopi luwak ini merupakan jenis biji kopi yang termahal di dunia. Konon, kemasyurannya sampai masuk ke Guiness Book of Records. Untuk beberapa tahun, harga kopi luwak di pasar internasional semakin meningkat. Bahkan, mencapai US$500 per kg dalam bentuk biji kering. Bandingkan dengan harga kopi biasa kualitas wahid yang hanya dipatok US$4,5 per kg. Mahalnya kopi ini tak lain karena pembuatannya masih tergantung pada alam. Sujud menyebutkan, istimewanya lagi untuk menyuguhkan kopi itu tidak menggunakan mesin khusus. Pasalnya, kata dia, penyajian terbaik memang dengan cara kopi tubruk dengan hanya mengandalkan air mendidih untuk mencampurnya. “Yang bagus itu, kopi nggak perlu disaring. Rasa tetap terjaga, khasiatnya juga lebih bagus. Bahkan, beberapa pengunjung diantaranya ada yang menikmati hingga memakan ampasnya,” jelasnya seraya menyebutkan lebih baik kopi ini diminum tanpa gula. Disinggung mengenai kebun kopi, Sujud menyebutkan itu bekerja sama dengan pihak Perhutani yang memiliki lahan kopi. Selain dinikmati di tempat, pengunjung bisa membeli serbuk kopi luwak dalam kemasan. Untuk satu kemasan berbobot 100 gram kopi itu dihargakan sebesar Rp250 ribu. Dalam kemasan itu terdapat 10 sachet kopi luwak seberat 10 gram per sachet. Berminat? Silakan datang ke tempat yang hanya berjarak 7 km dari objek wisata Gunung Tangkubanparahu. Dari Kota Bandung, tempat ini berada sebelum destinasi wisata pegunungan itu. (den)

Berkhasiat Mencegah Penyakit Saraf DARI berbagai sumber, minuman yang berasal dari biji kopi ini mengandung beberapa manfaat. Hingga kini, riset terkait khasiat kopi masih berjalan. Selain disebut sebagai kopi terbaik dan termahal di dunia, rasa dan aroma kopi luwak hingga saat ini tak tertandingi. Khasiatnya antara lain: Mencegah penyakit saraf. Peminum kopi berkafein cenderung tidak akan mengembangkan penyakit Alzheimer dan Parkinson. Kandungan antioksidan di dalam kopi akan mencegah kerusakan sel yang dihubungkan dengan Parkinson. Sedangkan kafein akan menghambat peradangan di dalam otak, yang kerap dikaitkan dengan Alzheimer.

Melindungi gigi. Kopi yang mengandung kaein memiliki kemampuan antibakteri dan antilengket, sehingga dapat menjaga bakteri penyebab lubang menggerogoti lapisan gigi. Minum kopi secangkir setiap hari terbukti dapat mencegah risiko kanker mulut hingga separuhnya. Senyawa yang ditemukan di dalam kopi juga dapat membatasi pertumbuhan sel kanker dan kerusakan DNA. Menurunkan risiko kanker payudara. Menjelang masa menopause, wanita yang mengonsumsi 4 cangkir kopi sehari mengalami penurunan risiko kanker payudara sebesar 38%, demikian menurut sebuah studi yang dipublikasikan di The Journal of Nutrition. Kopi

melepaskan phytoestrogen dan flavonoid yang dapat menahan pertumbuhan tumor. Namun konsumsi kurang dari 4 cangkir tidak akan mendapatkan manfaat ini. Mencegah batu empedu. Batu empedu tumbuh ketika lendir di dalam kantong empedu memerangkap kristal-kristal kolesterol. Xanthine, yang ditemukan di dalam kafein, akan mengurangi lendir dan risiko penyimpanannya. Dua cangkir kopi atau lebih setiap hari akan membantu proses ini. Melindungi kulit. Konsumsi 2-5 cangkir kopi setiap hari dapat membantu menurunkan risiko kanker kulit nonmelanoma hingga 17%. Kafein dapat memacu kulit untuk

membunuh sel-sel prakanker, dan juga menghentikan pertumbuhan tumor. Mencegah diabetes. Orang yang mengonsumsi 3-4 cangkir kopi reguler atau kopi decaf (dengan kadar kafein yang dikurangi) akan menurunkan risiko mengembangkan diabetes tipe II hingga 30%. Asam klorogenik dapat membantu mencegah resistensi insulin, yang merupakan pertanda adanya penyakit ini. Khusus bagi penderita maag, tidak perlu takut mengonsumsi kopi jenis ini. Sebab, mengonsumsi minuman ini diklaim aman karena tidak membuat asam lambung tinggi. (doni ramdhani/den)


BUDAYA

A4

NEWS

Ka cai jadi saleuwi ka darat jadi salogak.” ( kompak saat berkerjasama dalam sebuah tim)

MINGGU 6 APRIL 2014

SINOPSIS

FOTO-FOTO: INILAH/DONI RAMDHANI

Petualangan si Burung Langka FILM animasi, selain anak-anak yang menyukainya ternyata remaja juga banyak yang gemar menonton film animasi, seperti film animasi terbaru 2014, yakni Rio 2 yang menyajikan berbagai efek 3D menarik, dengan disutradarai Carlos Saldanha. Setelah sukses memukau penonton dengan 3 kali melalui zaman es bersama Ice Age, Saldanha akhirnya memutuskan untuk beralih ke daerah yang memiliki suhu tropis dan eksotis, Rio. Film yang juga bergenre animasi ini memang mengambil Judul dari daerah yang menjadi sumber inspirasi Saldanha di Brasil, yang juga merupakan kota kelahirannya. Film Rio bercerita tentang Blu, burung kakak tua langka dari Minnesota. Ia selalu berpikir bahwa ia adalah satu-satunya yang tersisa dari rasnya. Hingga akhirnya Blu dibawa ke Rio, Brasil untuk dikawinkan dengan Jewel, betina terakhir dari ras yang sama dengan Blu. Sayang, dalam masa itu Blu dan Jewel diculik. Dan akhirnya mereka berusaha melarikan diri dari para penculik. Petualangan menjadi mendebarkan ketika ternyata Jewel mengetahui bahwa Blu tidak bisa terbang. Maka petualangan mereka dimulai sembari mengajarkan Blu bagaimana untuk terbang. Di Rio, mereka bertemu dengan banyak kawan baru, dan tentu saja mengikuti kemeriahan karnaval khas Brasil. Film ini pertama kali dipromosikan pada 2011 di Amerika yang diproduksi Blue Sky Studios. Judul pada film ini mengacu pada kota di Brazil, Rio de Janeiro yang menjadi setting dalam film ini. Awalnya sang sutradara mengonsepkan cerita ini pertama kali pada 1995 dengan mengisahkan seekor penguin yang terdampar di Rio de Janeiro, namun berkat pengalamannya dalam menangani film Happy Feet dan Surf ’s Up, dia lebih memilih melibatkan burung macau dalam ceritanya. Lalu Saldanha merekomendasikan gagasan ceritanya kepada Chris Wedge pada 2006, yang kemudian membawanya ke Blue Sky. Selama produksi film berlangsung, para kru film mengunjungi Rio de Janeiro dan juga berkonsultasi dengan seorang ahli dalam menangani spesies langka tersebut di Bronx’s Zoo untuk mempelajari tingkah laku dan gerakan burung macau. Film animasi ini dimeriahkan sederet bintang yang menjadi pengisi suara. Sebut saja Jesse Eisenberg (Blu), Anne Hathaway ( Jewel), dan Jamie Foxx (Nico). Film ini akan dirilis mulai 11 April 2014 mendatang. (den)

Genre

: Animasi, Petualangan, Komedi

Rilis Perdana : 11 April 2014 Rating

: Semua Umur

Studio

: 20th Century Fox

Sutradara

: Carlos Saldanha

Produser

: John C. Donkin, Bruce Anderson

Penulis Naskah : Carlos Saldanha, Don Rhymer Pemain Jesse Eisenberg, Anne Hathaway, Jemaine Clement, will.i.am, Tracy Morgan, George Lopez, Leslie Mann, Rodrigo Santoro, Jake T. Austin, Jamie Foxx, Andy Garcia, Bruno Mars, Kristin Chenoweth, Rachel Crow, Janelle Monae, Bebel Gilberto

KARINDING TOWEL

Hasil Eksplorasi Budaya Buhun SELAMA ini karinding dikenal sebagai instrumen musik yang hanya memainkan satu nada dan cenderung ritmis. Melalui eksplorasi panjang, Asep Nata mengubah alat musik yang tergolong buhun itu. Oleh : Doni Ramdhani

C

ara memainkan pun berubah. Semula, karinding buhun itu menimbulkan suara dengan cara diketrok atau dipukul. Dengan karinding inovasi ini, metodenya relatif lebih mudah. Si pemain hanya butuh me-nowel atau sentuh saja. Karenanya, sang pencipta menamakan dengan sebutan karinding towel. “Untuk membedakan dengan karinding yang sudah dikenal lebih dahulu, karinding yang saya ciptakan ini disebut karto, atau karinding towel. Instrumen yang dulu sering disebut karta atau karinding takol,” kata Asep Nata saat ditemui INILAH di kediamannya. Tak hanya berbeda dalam cara memainkan, karinding towel buatannya pun dibuat dengan berbagai nada. Seperti diketahui, karinding buhun hanya memainkan satu nada saja. Dikarenakan hal tersebut, karinding towel buatannya sering disebut karinding bernada. Dengan berbagai nada yang dikeluarkan, satu orang pemain bisa mengeluarkan nada yang sifatnya melodik harmonis. Sebelumnya, karinding buhun lebih bersifat ritmik. “Karinding buhun itu sebenarnya bukan tidak bernada. Tapi, tidak diberi kodifikasi nama nada. Satu karinding itu hanya memainkan satu nada saja. Karena, pada dasarnya gelombang suara dalam ruang itu yang disebut nada,” kata lulusan Etnomusikologi Universitas Sumatera Utara (USU) itu. Alat musik buatannya pun bisa dibuat berjejer yang membentuk multiple karinding towel. Dengan begitu, satu orang pemain dimungkinkan menyanyikan sebuah lagu. Sebenarnya, alat musik ini hampir serupa dengan harmonika. Bedanya, kata dia, harmonika itu dimainkan dengan cara menggeser ke kanankiri sedangkan multiple karinding towel

buatnnya dimainkan dengan cara digeser maju mundur. Menggunakan alat setem yang disebut chromatic tuner, karinding buatannya mengeluarkan nada yang sesuai. “Untuk menyetem karinding ini, kuncinya terdapat pada tebal-tipisnya lidah dan berat-ringannya ujung lidah yang mengeluarkan bunyi di setiap karinding. Makin tebal lidahnya itu berarti makin tinggi nadanya. Demikian juga dengan makin ringan ujung lidah itu makin rendah nada yang dihasilkan,” tutur ayah tiga orang anak ini. Kini, dia mengunggah ke situs Youtube untuk berbagai permainan solonya. Di antaranya, lagu Kulihat Ibu Pertiwi, Abang Tukang Bakso, Naik-naik ke Puncak Gunung, dan masih banyak lagi. “Saya sengaja mengenalkan multiple karinding towel ini menggunakan lagu yang sudah dihapal banyak orang. Kalau kebanyakan lagu anak-anak, saya beralasan karena alat musik ini bisa juga menjadi instruimen untuk anak-anak,” jelasnya seraya mendemokan beberapa lagu untuk diperdengarkan. Dengan kesederhanaan cara memainkan, dia meyakini karinding towel itu usianya lebih tua dibandingkan dengan karinding buhun tradisi. Meski demikian, Asep Nata mengakui Karinding Attack dan Kimung sebagai trigger atau pemicu karinding populer di kalangan anak muda sekarang. Sebagai etnomusikolog, dia mengatakan karinding ini bukan hanya milik suku Sunda saja. Sebab, sejumlah suku di berbagai dae-

rah di Nusantara pun memiliki alat musik serupa. Dia pun melakukan perjalanan dan menyusuri setiap pelosok daerah yang memiliki karinding. “Hampir di 18 provinsi di Indonesia, karinding itu ada di berbagai daerah. Jadi, bukan suku Sunda saja yang mengkalim karinding ini alat musik tradisi mereka. Di berbagai suku termasuk Batak, Minangkabau, Kayan, Kenyah, Modang, hingga Lombok ada. Setiap suku di Nusantara ini punya karinding. Bukan punah, tapi karinding ini tdak populer lagi. Penyebarannya banyak, tentu dengan sebutan khas daerah masing-masing,” jelas pengajar di Jurusan Musik, Fakultas Ilmu Seni dan Sastra Universitas Pasundan (Unpas). Di Bali, karinding dikenal dengan sebutan genggong. Orang yang tinggal di Palu menyebutnya Yori, di Jawa menyebut dengan nama rinding, orang Banjarmasin menyebutnya sebagai Kuriding. Bahkan, di Jepang alat musik serupa dikenal dengan sebutan mukkuri. Untuk mengeluarkan bunyi, alat musik yang terbuat dari bambu itu caranya dibetot dengan bantuan benang/tali. Bahkan, di kawasan Eropa alat musik serupa dikenal dengan jew’s harp yang terbuat dari logam. Permainan harmonik menggunakan bantuan rongga mulut ini di Jerman disebut moultromel dan Prancis dengan sebutan guimbarde. “Namun, saya percaya nenek moyang karinding itu di Nusantara, bukan Eropa. Dan evolusi alat musik ini ada di Asia Tenggara,” tegasnya. (den)


A5

NEWS

CERPEN

Sebelum menolong orang lain, saya harus dapat menolong diri sendiri. Sebelum menguatkan orang lain, saya harus bisa menguatkan diri sendiri dahulu. PETRUS CLAVER

MINGGU 6 APRIL 2014

K

ALAU ada manusia yang paling rajin dan mencatat hampir seluruh aktivitasnya sehari-hari tanpa ada yang kelewat, adalah Datokbaseh orangnya. Bahkan saya berani mengusulkan agar Datokbaseh dimasukan ke dalam rekor Muri atau Guinnes Record sebagai orang paling rajin mencatat seluruh kegiatannya. Bandingkan saja dengan kebiasaan kita sehari-hari yang sering acuh dan menganggap tidak penting untuk dicatat. Banyak cerita tentang ketelitian dan kerajinan Datokbaseh bahkan bisa bilang “kurang kerjaan” kata para tetangga. Datokbaseh menghitung bahwa selama lima tahun mempunyai motor, dia mencatat kemana saja jalan yang dia lewati, tempat mana saja yang dikunjunginya, tercatat jarak yang ditempunya adalah 25.000 km, bahkan dia mencatat bahwa bensin yang dikeluarkan 1.000 liter, kalau harga bensin satu liternya Rp6.500, maka selama lima tahun mempunyai motor uang yang telah dia keluarkan adalah Rp650.000. Bahkan Datokbaseh tidak pernah lupa berapa kali dia pergi servis motor ke bengkel, bengkel mana saja yang pernah dikunjungi, berapa uang yang Oleh: Dahroen Angger Oesman telah dikeluarkan untuk membayar upah servis, termasuk berapa kali ganti oli, ganti onderdil, dan yang lebih hebat lagi Datokbaseh mencatat berapa kali dia memompa ban motornya yang gembos di tengah jalan. Bahkan maaf-maaf saja. Konon pernah ada tetangganya yang iseng bertanya kepada Datokbaseh sambil berbisik di telinga ketika sedang berkumpul disebuah acara rapat RT. “Tok. Selama sepuluh tahun menikah, berapa kali Anda berhubungan badan dengan istrimu?” “Sebelas ribu limaratus duapuluh kali,” jawab Datokbaseh sambil

“Selama tujuh hari kampanye, Dia berhasil berjabat tangan dengan 15.000 orang. Itu artinya sehari dia berjabat tangan dengan 2.142,8 orang. Kalau sehari dia rata-rata berjabat tangan dari jam 06.00 sampai 20.00 malam, maka setiap jam Datok berjabat tangan dengan 142,8 orang. Atau rata-rata setiap menit datok berjabat tangan dengan 2,34 orang.”

berbisik. “Wah. Luar biasa manusia yang satu ini, ”Bisik tetangga ke tetangga lainnya. Banyak tetangganya yang salut pada kerajinan Datokbaseh, tetapi banyak juga yang mencibir karena dianggap terlalu perhitungan dan ribet. Wajar kalau akhirnya pada pemilihan ketua RT, Datokbaseh yang maju mencalonkan diri sebagai ketua RT gagal terpilih. Padahal menjadi ketua RT adalah langkah awal dan sebagai batu loncatan politik menjadi anggota legislatif daerah. “Zaman sekarang tidak butuh ketua RT yang punya kedisiplinan mencatat semua hal sehari-hari,”bisik salah seorang warga. “Wah. Kalau Datok jadi ketua RT, bisabisa kita tidak bisa pakai uang kas untuk ngopi bersama!,”celetuk warga yang lainnya. Tapi Datokbaseh tidak pernah menyerah sebagaimana dia tidak pernah lelah untuk mencatat setiap detik kebiasaannya. Pada 2014 ini, Datokbaseh ikut latah mencalonkan diri sebagai calon anggota Dewan. Datokbaseh punya strategi kampanye dan memperkenalkan diri kepada masyarakat yang unik. Kalau caleg lain banyak memasang gambar partai dan dirinya serta nama dan nomor berapa yang harus dicoblos di pohon-pohon pinggir jalan. Datokbaseh justru sama sekali tidak pernah memasang gambar satupun. Setiap hari Datok ke luar rumah dari jam enam pagi sampai jam delapan malam. Datok berjalan menyusuri jalan di dapilnya. Setiap berpapasan dengan orang Datokbase selalu berjabat tangan dengannya. Bapakbapak. Ibu-ibu. Gadis-gadis. Anak-anak. Dan semuanya tanpa terkecuali. “Kenalkan, nama saya Datokbase. Saya dari partai ini. Coblos nomor ini! Kemudian berlalu begitu saja. “Ha ha ha. Wani piro?”celetuk salah seorang yang baru saja diajak jabat tangan oleh Datokbase sambil berlalu dari hadapannya. Sementara Datokbase sudah sibuk memperkenalkan dirinya kepada orang lain. “Tok. Hari ini anda sudah berjabat tangan dengan berapa orang,”tanya salah seorang tetangganya. “Seribu lima ratus orang, Mas!” jawab Datok. “Wah. Hebat benar anda ini. Apakah anda juga mencatatnya, Tok?” “Dalam catatan Saya, selama lima belas jam berkeliling dapil bisa berjabat tangan dengan 1.500 orang. Berarti dalam sejam saya berjabat tangan dengan 100 orang. Itu sama dengan, rata-rata setiap menit saya berjabat tangan dengan 1,6 orang. Pada hari Minggu. Datokbase datang ke pasar Minggu. Konon setiap hari pasar, jumlah orang yang berjualan dan transaksi di sana mencapai 2.000 orang. Seperti biasa. Datok datang pukul -06.00 pagi ketika pasar masih sepi. Satu persatu los-los pasar dia datangi dan para penjual diajak untuk berjabat tangan. “Kenalkan. Nama saya Datokbase. Saya dari partai ini. Coblos nomor ini!. “Anda janji tidak akan korupsi?” tanya seorang pedagang. Tanpa

banyak kata. Datok membentangkan poster bergambar dirinya. Lehernya dijerat dengan tali yang diikat pada Monas. Di bawah poster tertulis. “Satu Perak Saja Datok KORUPSI! Gantung Datok di Monas!”. Seluruh pedagang bertepuk tangan dari balik los-los jongko. Bahkan kali ini berbeda. Para pedagang tiba-tiba ke luar dari los-los jongko mereka dan berebut jabat tangan dengan Datokbase. “Saya Anas. Penjual daging. Siap mencoblos Anda, Datok!. “Saya Andi. Penjual tahutempe. Siap mencoblos Datok!. “Saya Anggie. Penjual sayur jengkol. Siap mendukung Datok!. Dan, Saya Nazar. Juru parkir di pasar ini. Siap memenangkan Datok!. Suasana pasar bertambah ramai dan semakin banyak pembeli yang datang ke pasar. Para pembeli juga tidak mau ketinggalan berebut ingin berjabat tangan dengan Datokbase, sampai-sampai Datokbase kewalahan menerima keinginan mereka. Tetapi Datok dengan semangat yang luar biasa tetap berdiri tegak melayani pembeli yang terus

berdatangan ingin berjabat tangan dengannya. “Hari ini saya berjabat tangan dengan dua ribu lima ratus orang, Mas! Kata Datok kepada tetangganya. “Wah. Hebat benar anda. Tok! Jawab tetangga. Tapi kali ini ndak sampai jam delapan malam. Mas!. “Berapa lama. Tok?. “Tujuh jam. Mas!”jawab Datok. Berarti dalam satu jam saya berjabat tangan dengan 250 orang. Itu artinya rata-rata setiap menit, saya bisa berjabat tangan dengan 4,1 orang. Mas!” jawab Datok. “Wah. Tambah hebat anda ini. Tok!,” puji tetangganya. “Anda yakin cara anda kampanye seperti itu akan berhasil. Tok?” tanya salah seorang lawan politiknya suatu hari. “Saya optimistis. Mas!” jawab mantap Datokbase. Cara kampanye Datokbase yang terkesan unik dan menguras energi ini menjadi bahan pembicaraan semua orang di dapil. Menjadi

omongan orang adalah kampanye paling efektif dan murah. Itulah yang diharapkan oleh Datok. Bahkan usut punya usut. Ternyata Datok tidak mengeluarkan uang sepeserpun untuk maju menjadi anggota Dewan. Banyak rival politiknya yang bilang “Datok Modal Dengkul”. Kampanye hitam dari rival politiknya ternyata justeru menyebabkan masyarakat di dapil Datok menjadi simpati padanya. Bahkan semua orang di dapil Datokbase menjadi heboh. Terlebih para rival politik dari partai yang berbeda. Penyebabnya adalah pada hari Minggu. Hari pasar. Di atas gerbang pasar terpampang baliho besar bergambar wajah Datok yang lehernya diikat tali dadung dan diikatkan pada Monas, serta bertuliskan. “Satu Perak Saja Datok KORUPSI! Gantung Datok di Monas!” di bawahnya tertulis dengan jelas: “Kami Paguyuban Pedagang Pasar Minggu, Siap Mendukung Datokbase dalam Pemilu!”. Datokbase sama sekali tidak tahu ada baliho dipasang di atas gerbang pasar. Salah seorang pendukung rival Datokbase yang akan menurunkan baliho tersebut justru menjadi bulanbulanan para pedagang dan pembeli di pasar. Bahkan panitia pengawas pemilu yang datang bersama satuan praja dan hendak menurunkan baliho Datokbase karena dianggap melanggar kampanye juga tidak luput menjadi pelampiasan kemarahan pedagang dan pembali. “Hidup Datokbase! Kami akan mendukung Datokbase sampai titik darah penghabisan! Maju tak gentar membela yang benar!”. Nama Datokbase benar-benar menjadi tenar di dapilnya. Bahkan tidak usah membutuhkan lembaga survei untuk meningkatkan elektabilitasnya. Di masa minggu tenang. Sementara para caleg lain menghitung berapa kocek yang sudah mereka keluarkan selama kampanye. Datokbase justru sibuk menghitung. Selama tujuh hari kampanye, Dia berhasil berjabat tangan dengan 15.000 orang. Itu artinya sehari dia berjabat tangan dengan 2.142,8 orang. Kalau sehari dia rata-rata berjabat tangan dari jam 06.00 sampai 20.00 malam, maka setiap jam Datok berjabat tangan dengan 142,8 orang. Atau rata-rata setiap menit datok berjabat tangan dengan 2,34 orang. Tetangga Datok bilang. Kalau caleg lain gagal setelah pemilu dijamin banyak yang masuk ke rumah sakit jiwa. Tetapi kalau Datok setelah pemilu, dia akan didatangi oleh 15.000 orang yang mengucapkan: Selamat Datokbase! Orang tua anda benar-benar tepat memberikan nama Datokbase. Kata ibunya, sebenarnya maksud namanya diambil dari kata database. Kurang lebih artinya mampu menyimpan datadata peting. Termasuk berapa banyak orang yang berhasil dia ajak berjabat tangan selama pemilu. (*)

Resensi

Tentang Road Trip, Toraja, dan Pilihan Hati

Kemenangan Melawan Penyakit Gagal

SEBELUMNYA, Crossroad adalah cerita bersambung dengan judul 4 Hari untuk Selamanya yang ditulis dalam blog Merry go Round, milik sang penulis, Rossa Indah. Kemudian, menurut Rossa, datang sebuah kejutan menyenangkan ketika Penerbit Mizan bersedia menerbitkan cerita perjalanannya dalam bentuk buku. “Alhamdulillah, terima kasih, Tuhan, karena kejutan yang selalu Kau berikan dalam setiap hal yang saya lakukan. Saya selalu percaya kata-kata Andrea Hirata: ‘Berkaryalah, karena karya itu yang akan menemukan jalannya sendiri.’ Dan itu, benar adanya,” ungkap Rossa. Sehingga, sampailah memoar traveling ini di tangan Anda, pembaca.

APAKAH Akan berujung pada sehat ataupun kematian, kepada Tuhan juga kita pasrahkan. Tuhan telah berfirman, Setiap bencana yang menimpa di bumi dan yang menimpa dirimu, semuanya telah tertulis dalam Kitab sebelum Kami mewujudkannya. Sungguh yang demikian itu mudah bagi Allah. Agar kamu tidak bersedih hati terhadap apa yang luput dari kamu, dan tidak pula terlalu gembira terhadap apa yang diberikanNya kepadamu (QS Al-Hadid [57]: 22-23 Kata sakit sering kita dengar sehari-hari. Namun, jarang kita menyadari bahwa sakit memiliki arti yang sangat besar karena sakit merupakan persimpangan jalan.

Bermula dari kondisi Rossa yang gerah dan lelah dengan rutinitas dan suasana Jakarta. Yang akhirnya, dia memutuskan untuk berlibur. Bersama Teddy, blogger yang baru bertemu beberapa kali dengannya, mereka awalnya hanya berencana menghabiskan waktu empat hari liburan dengan berwisata ke Toraja dan menjelajahi Makassar. Rencana perjalanan ala backpacker seketika berubah ketika Teddy mendapat pinjaman mobil dari bosnya. Dia menyarankan satu ide baru: road trip berkendara ke Toraja dari Makassar menggunakan mobil pinjaman. Dalam perjalanan panjang Makassar-Toraja, terentang banyak waktu yang harus dibunuh dengan obrolan. Topik tentang kehidupan, mimpi, cita-cita, kenakalan, dan cinta memancing percakapan seru, perde-

batan, dan pertukaran mindset. Keduanya tak menyangka bahwa percakapan sepanjang perjalanan itu akan berujung pada sebuah kontemplasi diri. Seiring banyaknya hal yang diobrolkan, Rossa dan Teddy juga semakin jujur satu sama lain. Toraja ternyata malah tak menjadi poin utama perjalanan mereka. Cerita ini tidak hanya berkisah tentang perjalanan menuju Toraja. Dalam memoar ini, pembaca diajak ikut bertualang di dalam mobil, merasakan langsung keindahan alam Sulawesi Selatan, melihat eksotisme budaya kuno Toraja yang masih bertahan hingga kini, dan ikut merenung sesaat mengenai hidup lewat percakapan yang mengalir di antara Rossa dan Teddy. Tapi, lantas bagaimana kelanjutan hubungan mereka? Selamat membaca. (suro prapanca/den)

Seseorang yang awalnya sehat, saat menderita sakit, dia akan berada di simpang jalan menuju sehat atau kematian. Masing-masing jalan itu akan mengarah ke satu pertemuan. Pertemuan kepada Tuhan jika dia meninggal. Dan, pertemuan pada keluarga jika dia sehat. 4 Ginjal di Tubuhku ini benar-benar membuktikan besarnya sebuah perjuangan. Perjuangan melawan penyakit. Penulis buku ini, Basyrah Nasution, menuliskan memoar bagaimana menghadapi vonis yang bak petir di siang bolong, penyakit gagal ginjal. Apalagi, gagal ginjal yang sudah memasuki tahap akhir. Karena pilihan pengobatannya hanya dua, cuci darah atau cangkok ginjal. Sampai dengan perjuangan penulis setelah menjalani

transplantasi ginjal. Dalam buku setebal 204 halaman ini penulis menceritakannya dari awal datangnya vonis yang diungkapkan dalam Mimpi Buruk di Awal Februari sampai kemudian mendapatkan keteguhan Syukur atas Nikmat Kesembuhan. Basyrah tidak bermaksud mengeksploitasi ataupun membesar-besarkan sakitnya. Dia hanya berniat untuk berbagi saja. Karena, sakit dapat menimpa siapa saja. Menyaksikan keluarga ataupun teman yang sakit akan memberikan pelajaran untuk menghargai nikmat sehat. Selanjutnya, bagi orang yang dapat mengambil pelajaran, akan berusaha menjaga kesehatan dengan menjauhi segala penyebab datangnya penyakit. Selamat membaca. (suro prapanca/den)

SPESIFIKASI

SPESIFIKASI

Judul : CROSSROAD ISBN : 978-602-1637-23-4 Penyusun : Rossa Indah Penerbit : Qanita, PT Mizan Pustaka Cetakan : Februari, 2014 Jenis Cover : Soft Cover Tebal : 336 halaman Dimensi : 13 x 20,5 cm Kategori : Memoar/Traveling

Judul : 4 Ginjal di Tubuhku ISBN : 978-602-1637-31-9 Penulis : Basyrah Nasution Penerbit : Qanita, PT Mizan Pustaka Cetakan : Maret 2014 Jenis Cover : Soft Cover Tebal : 204 halaman Dimensi : 14 x 20,5 cm Kategori : Memoar


A6

NEWS

TEKNOLOGI

Alat Pengambil Peluru OPERASI untuk menyelamatkan pasien kritis akibat luka tembak atau tusukan, sudah dilakukan sejak zaman dahulu kala. Bahkan alat medis untuk mengeluarkan peluru dari tubuh telah diciptakan sejak tahun 1500-an. Berbeda dengan masa kini, alat ini memiliki ujung berupa skrup yang dimasukkan ke dalam tubuh lalu ditancapkan pada peluru. Kemudian peluru tersebut ditarik keluar dari tubuh. (*)

MINGGU 6 APRIL 2014

Selamatkan Pasien Kritis dengan Teknik Mati Suri KEDENGARANNYA mungkin seperti dalam sebuah adegan di film fiksi. Tapi ini nyata. Dokter di Amerika Serikat tengah mempersiapkan sebuah penyelamatan bagi mereka yang kritis hidup. Caranya, dengan membuat pasien mati suri.

H

al ini dilakukan bagi pasien kritis akibat luka tusuk atau tembak yang biasanya berakibat fatal. Ahli bedah di Rumah Sakit Presbyterian UPMC di Pittsburgh, akan mendinginkan pasien sehingga sel-sel darah hanya membutuhkan oksigen lebih sedikit agar tetap hidup. Sementara tubuh dalam keadaan beku, tim dokter akan bekerja memperbaiki bagian yang ‘rusak’ akibat pisau atau peluru. Prosedur ini akan mengingatkan kita dengan yang terjadi pada Hans Solo di film Star Wars. Semuanya hampir sama. Darah pasien diganti dengan larutan garam dingin, yang akan membuat tubuh dengan cepat turun ke suhu 10 derjat Celcius dan seluruh aktivitas selular akan berhenti. “Kami tidak suka menyebutnya mati suri. Kami lebih suka menyebutnya dengan pelestarian darurat dan resusitasi,” ujar Samuel Tisher-

man, ahli bedah di rumah sakit itu, dikutip vivanews. Peter Rhee dari University of Arizona menambahkan, prosedur ini hanya dapat dilakukan pada pasien yang masih memiliki kemungkinan untuk hidup, meski kondisinya kritis. Tapi jika dia dibawa ke rumah sakit dalam keadaan sudah meninggal dunia selama dua jam, maka tidak akan dapat diselamatkan. Cara ini dipilih karena saat tubuh berada dalam temperatur normal, sel akan membutuhkan pasokan oksigen yang lebih kuat. Artinya, jika jantung berhenti berdetak maka ia akan meninggal dengan cepat. Tapi jika suhu tubuhnya berkurang, pasokan oksigen yang dibutuhkan juga lebih sedikit. Dan ini dapat dimanfaatkan oleh para dokter

untuk menyelamatkan pasien. Sebelumnya, pendingan tubuh memang sudah sering digunakan dalam beberapa operasi, yaitu dengan melibatkan sirkulasi darah melalui sistem pendingin. Tapi, ini bukan pilihan dalam pengobatan darurat karena membutuhkan waktu lama. Karena itu, dokter harus mencari metode pendingin tubuh yang jauh lebih cepat. Pada 2002, peneliti di University of Michigan menguji teknik baru pada hewan. Kali ini babi yang dipilih. Mereka dibius lalu kehilangan darah dalam jumlah banyak dan diganti dengan larutan garam dingin. Setelah babi didinginkan hingga

suhu 10 derajat Celcius, luka mereka diperbaiki dan mereka dihangatkan kembali. Para peneliti mencatat pada sebagian besar babi yang diselamatkan, hatinya akan berfungsi kembali secara alami dan tidak menderita efek buruk dalam jangka panjang. Larutan garam pun kembali digantikan dengan darah mereka. Kini, para petugas medis siap mencoba teknik itu pada manusia. Hanya saja mereka membutuhkan pasien yang tepat. Ia harus seseorang yang fungsi hatinya telah berhenti bekerja karena cedera dan sulit difungsikan lagi dengan teknik tradisional. Suhu tubuh mereka akan berkurang hanya dalam 15 menit. Selama itu, mereka tidak akan memiliki darah dalam sistem tubuh, tidak bernapas atau memiliki aktivitas otak apapun. Secara teknis bisa dikatakan meninggal dunia. Kemudian, dokter memperbaiki bagian yang rusak dan menghidupkan mereka kembali secara alami. (den)


A7

NEWS

NEWS+ MINGGU 6 APRIL 2014

... Jalur Selatan Pulih Besok >>sambungan dari hal A1 Kecelakaan tunggal yang mengakibatkan tiga penumpangnya (bukan empat seperti berita kemarin) tewas. Proses evakuasi dilakukan aparat gabungan dengan mendatangkan dua alat berat dari arah Tasikmalaya dan Bandung. Selain petugas PT Kereta Api Indonesia (KAI), proses evakuasi melibatkan pihak kepolisian dan masyarakat sekitar. Kepala Humas PT KAI, Sugeng Priyono menargetkan proses evakuasi gerbong dalam selesai dilakukan dalam dua hari. “Saat ini bagaimana memindahkan dua gerbong dan lokomotif dengan cara di potong. Kemudian esok hari, skenario evakuasi dilakukan memperbaiki bantalan rel. Sehingga diharapkan nanti Senin (7/4), jalur kereta dapat dipergunakan kembali dengan kecepatan tertentu,” ujarnya. Dia berharap dengan berbagai upaya dilakukan, proses evakuasi dapat selesai dalam waktu cepat. Untuk pengamanan dan kelancaran selama proses evakuasi berlangsung, aparat kepolisian telah memasang garis polisi di sekitar lokasi kejadian. Selama proses evakuasi dan perbaikan rel, lalu lintas KA yang biasanya melewati jalur selatan, dialihkan ke jalur utara. Menurut catatan Sugeng, ada 14 pemberangkatan yang dialihkan ke jalur utara. Tentu saja, proses peralihan tersebut membuat jadwal keberangkatan KA menjadi kacau. Di Stasiun Kiaracondong Bandung saja, setidaknya ada tiga keterlambatan perjalanan kereta api yang berangkat dari sana. Menurut Kepala Stasiun Kereta Api Kiaracondong Bandung, Muhammad Nurmuntaji, ketiga keterlambatan tersebut

meliputi Kereta Api 124 Kahuripan jurusan Bandung-Kediri yang harusnya berangkat Jumat (4/4) pukul 20.30 WIB menjadi pukul 21.05 WIB. Kedua, Kereta Api 146 Sawunggalih jurusan Bandung-Kutoarjo yang seharusnya berangkat pukul 21.10 WIB menjadi 21.47 WIB. “Satu lagi berupa keterlambatan kedatangan, yaitu untuk kereta Kahuripan 123 jurusan Kediri-Bandung, mengalami keterlambatan 259 menit atau tiba di Stasiun Kiaracondong pukul 07.55 WIB,” jelas Nurmuntaji di kantornya. Nurmuntaji menjelaskan, keterlambatan keberangkatan dan kepulangan ke Stasiun Kiaracondong tidak lantas terjadi penumpukan penumpang. Soalnya banyak penumpang yang membatalkan keberangkatan dan meminta uang kembali. Tapi, dari pantauan kemarin, ratusan penumpang yang hendak menggunakan KA Kahuripan dan Kutojaya, terpaksa menumpuk di stasiun. Mereka rela menunggu sampai lebih dari satu jam agar bisa berangkat ke kota tujuan. “Ini sudah satu jam keretanya belum mau berangkat,” kata seorang penumpang kereta Kutojaya tujuan Kutoarjo, Ida. Alih fungsi lahan Seperti diketahui, kejadian menimpa KA Malabar dengan lokomotif bernomor CC206 13 55 dimasinisi Ujang Didik itu mengakibatkan tiga korban tewas, serta beberapa korban lainnya luka berat dan ringan. KA Malabar tersebut membawa tujuh gerbong terdiri dari kereta penumpang, kereta makan, dan kereta bagasi. Ketiga korban tewas diketahui bernama Ayudiyah Kusumahningrum (27) yang merupakan petugas PT KAI Bandung

asal Lawang Malang, Sri Hartanto (60) pensiunan PT KAI asal Jl Mujair 7 No 2 Kelurahan Nagleg Kecamatan Ngadlik Sleman, dan Kharis Budi Cahyono asal Jambon Ponorogo. Kepala Humas PT KAI, Sugeng Priyono menyatakan, alih fungsi lahan menjadi salah satu penyebab tanah di bantalan rel longsor sehingga terjadi kecelakaan Kereta Api Malabar jurusan Bandung-Malang. “Salah satu penyebabnya adalah karena adanya alih fungsi lahan, tetapi itu salah satu gambaran saja ada alih fungsi lahan,” kata Sugeng di Kampung Terung. Menurut dia, kondisi tanah di jalur rel lokasi kecelakaan tersebut merupakan daerah labil dengan daerah pegunungan sehingga rawan bencana tanah longsor. Kondisi tersebut, lanjut dia, diperparah dengan banyaknya tanah beralih fungsi lahan bukan tanaman keras. “Daerah sini tanahnya labil sehingga mudah longsor. Coba lihat sana (menunjuk ke arah perkebunan berbukit),” kata Sugeng. Ia menjelaskan berdasarkan ketentuan minimal enam meter dari jalur rel Kereta Api tidak boleh ditanam oleh tanaman yang membuat tanah jadi gembur. Seharusnya, lanjut dia, sepanjang jalur rel harus ditanami tanaman keras untuk memperkuat kondisi tanah rel sehingga tidak mudah terjadi longsor. “Sekitar rel tanahnya kuat, tetapi bisa longsor kalau di tanah lainnya beralih fungsi lahan menyebabkan tanah di bawahnya (rel) tidak kuat,” kata Sugeng. Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api, Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Anggoro Budi Wiryawan menambahkan, lokasi anjloknya Kereta Api Malabar tersebut merupakan daerah

ANTARA FOTO/IRWANSYAH PUTRA

rawan longsor. Menurut dia, banyaknya debit air yang turun dari atas perbukitan saat turun hujan menjadi pemicu bencana longsor. Dalam kaitan itu, Kapolda Jabar Irjen Pol Mochamad Iriawan meminta PT KAI untuk menetapkan titik-titik jalur rel kereta api yang rawan longsor kemudian dapat dilakukan pengawasan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan. “Kami sudah diskusi dengan Kadaop agar memetakan jalan-jalan rawan longsor seperti di wilayah Jabar banyak sekali gunung-gunung,” kata Kapolda usai meninjau lokasi kecelakaan. Ia menuturkan pemetaan itu mulai dari jalur Kereta Api Bandung hingga Kota Banjar perbatasan dengan Jawa Tengah dan Bandung hingga Stasiun Ciganea menuju Jakarta. Menurut dia, pemetaan rawan longsor di jalur Kereta Api tersebut dapat segera ditindaklanjuti sehingga bisa diantisipasi dan tidak terjadi kecelakaan serupa. “Ada kejadian serupa (longsor) di Cianjur, namun di Cianjur tidak ada kereta api, tidak masalah,” katanya. Ia mengungkapkan kecelakaan Kereta Api Malabar jurusan Bandung-Malang tersebut akibat bencana alam longsor yang menggerus badan jalan rel menyebabkan Kereta Api yang melintas masuk ke jurang. Dugaan penyebab longsor karena alih fungsi lahan, kata Kapolda, belum dapat dipastikan karena perlu dilakukan pemeriksaan adanya lahan disekitar rel kereta api. “Kami akan mengecek kembali apakah sekitar sini dijadikan alih fungsi lahan sehingga mempengaruhi pergeseran tanah, namun hujan deras mungkin terjadi pergeseran sehingga kereta api anjlok,” kata Kapolda. (ing)

... Aher: Saya Maju Karena Warga Jabar >>sambungan dari hal A1 “Di periode kedua ini saya hanya melanjutkan,” katanya. Seperti diketahui, Aher menjadi salah satu kandidat calon presiden dari PKS. Dia menjadi tiga besar pada Pemilu Raya yang digelar partainya. Selain dia, kandidat lainnya adalah Presiden PKS Anis Matta dan mantan Ketua MPR Hidayat Nurwahid. “Kami yakin partai ingin memberikan kader yang terbaik untuk memimpin bangsa ini ke depan dan satu nama capres akan dimunculkan setelah hasil pemilihan legislatif,” katanya. Aher sendiri tak mempersoalkan siapa yang menjadi bakal capres, termasuk juga dari parpol lain. Baginya yang terpenting adalah asal capres mempunyai kriteria yang te-

pat untuk memimpin bangsa ke arah yang lebih baik. “Walaupun saya maju sebagai capres, tetapi tidak akan meninggalkan tugas saya sebagai gubernur. Jika terpilih nanti atau diamanatkan oleh rakyat Indonesia untuk menjadi presiden, saya sudah mempunyai rencana-rencana untuk mempercepat pembangunan dan kesejahteraan rakyat,” tambahnya. Selain datang ke Sukabumi, Aher juga menjadi juru kampanye bagi PKS pada hari terakhir terbuka diLapangan Semampir, Kota Cilegon, Banten. Di hadapan sekitar 5.000 kader dan simpatisan partai bernomor pilih 3, Aher menegaskan keyakinannya Pemilu 2014 akan jadi milik PKS. Ungkapan optimisme itu, kata Aher, wujud keyakinan PKS bakal memperoleh suara yang tetap bergerak naik diban-

ding dua pemilu sebelumnya. “Kita akan membuktikan perolehan suara PKS pada 9 April besok tetap melesat. Sedangkan (hasil) survei meleset,” tegasnya di atas panggung. Aher melanjutkan, keyakinan tersebut bukan mengada-ada. Pada Pemilu 2004, sebagian besar lembaga survei menyimpulkan perolehan suara PKS cuma di bawah 3%. Kenyataannya, PKS mengantongi 7,4% dengan jumlah 47 kursi di DPR-RI. Lima tahun kemudian, tepatnya Pemilu 2009, lembaga survei juga memprediksi suara PKS anjlok akibat naik daunnya Partai Demokrat. Kenyataannya, hanya Partai Demokrat dan PKS yang perolehan suaranya meningkat dibanding Pemilu 2004. Hasil Pemilu 2009, partai berlambang padi-kapas ini, memperoleh tambahan 10 kursi menjadi 57.

“Ini membuktikan hasil survei bukan segala-galanya. Dengan kerja keras dan kerja tulus, insya Allah, suara PKS kembali naik, bahkan masuk tiga besar,” tandas Aher lagi. Di bawah terik matahari, calon kuat capres PKS ini, beberapa kali meneriakkan yel-yel: “PKS melesat, survei meleset.” Ucapan yang sama diteriakkan massa berseragam putih. Kampanye hari terakhir PKS di Cilegon juga menampilkan istri Aher, Netty Prasetyani Heryawan. Dia menegaskan, dana kampanye berlimpah bukanlah penentu utama untuk memenangi pemilu. Politik dakwah yang dijalankan PKS, harap Netty, insya Allah mendapat restu Tuhan YME sehingga hati para pemilih --khususnya di luar kader dan simpatisan-- bakal memilih partai nomor 3. (ing)

... Suratan untuk Warga Prancis >>sambungan dari hal A1 Bambang mengaku sempat melakukan pembicaraan dengan korban. Meskipun menderita sejumlah luka, Phillipe tidak kapok berada di Indonesia dan akan melanjutkan perjalanannya. “Katanya tetap akan melanjutkan di Indonesia,” tambahnya. Direktur Utama RS Santosa Noor Martany mengatakan, kondisi Phillipe secara umum hanya menderita luka ringan seperti lebam. Tetapi tim dokter tidak bisa bilang kondisinya sudah bagus. “Kami akan memeriksa lebih lanjut kondisi kesehatannya dan tiga korban lainnya,” tegasnya. Menurut Noor Martany, para korban tiba di rumah sa-

kit pada Sabtu dinihari. “Yang sekarang dirawat ada empat orang. Memang ada tujuh orang yang dibawa ke sini, tapi mereka hanya luka ringan dan diperbolehkan pulang,” katanya. Menurut Noor, secara kasat mata keempat korban hanya menderita lebam-lebam pada beberapa bagian tubuh. Tetapi rumah sakit enggan mengambil risiko sehingga harus melakukan observasi. “Kita harus lihat lebih dalam lagi. Kita khawatir pasien mengalami luka ringan di luar, tetapi mengalami luka parah pada tubuh bagian dalam. Itu yang ingin tim dokter pastikan,” tandasnya. Kepala Cabang Jasa Raharja Jawa Barat, Edi Supriadi, membenarkan dua warga

Prancis yang ikut jadi korban tersebut. “Ada dua warga negara Perancis korban kecelakaan kereta yang sekarang sedang dirawat,” katanya di lokasi kecelakaan, Kampung Terung, Desa Mekarsari. Biaya penanganan medis warga negara asing itu, kata Edi, seluruhnya ditanggung oleh Jasa Raharja maksimal Rp10 juta. “Mereka hanya luka ringan dan dibawa ke Rumah Sakit Santosa. Seluruh biaya perawatannya ditanggung Jasa Raharja,” katanya. Edi mengatakan korban lain dari kecelakaan tersebut tiga orang meninggal dunia dan 10 orang penumpang luka-luka. Seluruh penumpang, kata dia, dijamin biaya perawatannya. Untuk tiga korban

meninggal dunia akan diberi uang santunan masing-masing sebesar Rp25 juta. Adapun korban yang mengalami luka berat adalah Yosep Agus Triwibowo (36) warga Trimulyo, Desa Kepek, Kecamatan Wonosari, Gunungkidul, dan Septiani Anggita Sari (25) warga Perum Usman Singawinata Blok C2 Nomor 2 Purwakarta. Korban luka ringan Triyono (38), warga Mejingwetan, Sleman, Yogyakarta, Saini (53) warga Jalan Opiten, Madiun, Fu Faw (33) warga Jalan Astanaanyar, Bandung, Suwardi (70) warga Stasiun Cipatat, Agustiawan MS warga Perum Salsabila, Sleman, dan Sri Hariani warga Villa Golf Kota Araya, Malang. (dery f ginanjar/ zainul mukhtar/ing)

KAMPANYE TERAKHIR: Petinggi Partai Aceh Zaini Abdullah yang juga Gubernur Aceh menyampaikan pidato politik saat menjadi juru kampanye di Beurenun, Kabupaten Pidie, Aceh, Sabtu (5/4). Di hadapan ribuan massa, para petinggi Partai Aceh berjani akan terus memperjuangkan bendera bulan bintang sebagai bendera daerah.

Demokrat Juara Pelanggar Atribut Kampanye INILAH, Bandung – Hari tenang telah datang. Kampanye terbuka Pemilu Legislatif 2014 berakhir sudah. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Barat mengeluarkan rapor sementara. Partai Demokrat melakukan pelanggaran paling banyak. Melihat angka-angka, Ketua Bawaslu Jabar, Harminus Koto sampai pada kesimpulan itu. “Partai Demokrat melakukan pelanggaran pemasangan alat peraga kampanye di wilayah Jawa Barat sebanyak 6.431 buah,” ujarnya di Bandung, Sabtu (5/4). Partai Demokrat bukan satu-satunya yang melakukan banyak pelanggaran alat peraga kampanye. Parpolparpol lain pun hanya tipis di bawah itu. Tidaklah mengherankan jika sepanjang kampanye menjelang Pemilu 2014, Bawaslu menemukan 36.465 pelanggaran pemasangan alat peraga kampanye. Setelah Partai Demokrat, demikian Harminus, Partai Golkar menjadi parpol kedua yang melakukan pelanggaran terbanyak kedua. Partai berlambang pohon beringin ini tercatat melakukan pelanggaran sebanyak 5.340 buah. “Dan posisi ketiga untuk parpol yang melakukan pelanggaran dalam hal pemasangan alat peraga kampanye Pemilu ialah PDI Perjuangan sebanyak 4.935,” katanya. Selama kampanye menjelang pencoblosan pada 9 April mendatang, pelanggaran pe-

masangan alat peraga terjadi nyaris di semua sektor. Yang tertinggi adalah pemasangan alat perasa di luar zona. “Jumlah ini terjadi pada 10 jenis pelanggaran. Pelanggaran tertinggi ialah pemasangan alat peraga di luar zona yang telah ditetapkan,” katanya. Pelanggaran pemasangan alat peraga di pohon-pohon sepanjang jalan, kata Harminus, mencapai 12.443 dan di jalan protokol sebanyak 8.447 pelanggaran. “Padahal pohon tidak boleh dijadikan sarana penempelan alat,” jelasnya. Selain itu, pelanggaran pemasangan alat peraga kampanye juga dilakukan di jalan bebas hambatan sebanyak 577. Bawaslu pun mencatat 322 alat peraga kampanye di dalamnya diperankan oleh pejabat negara atau pimpinan lembaga legislatif. Menurutnya, Bawaslu juga mencatat pemasangan alat peraga lain yang melanggar masing-masing 323 buah di lembaga pendidikan, kemudian ada 222 buah pelanggaran pemasangan alat peraga kampanye di tempat ibadah. “Lalu ada 164 buah pemasangan tidak sesuai perda, sebanyak 98 di gedung pemerintahan dan sebanyak 79 buah di tempat layanan kesehatan,” katanya. Melihat tingginya angka pelanggaran pemasangan alat peraga kampanye parpol, Harminus meminta pihak pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, dan ke-

polisian memantau jalannya pembersihan alat peraga kampanye selama masa tenang, terhitung 6-8 April 2014. “Diharapkan Gubernur Jabar menyampaikan surat edaran kepada walikota dan bupati supaya mengirimkan surat pembersihan alat peraga kampanye kepada ketua parpol, dan kepada Kapolda Jabar untuk menyampaikan kepada seluruh jajarannya supaya Polri mengawal proses pembersihan,” tegasnya. Tetap bekerja Sementara itu, Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Barat memperkirakan masih ada sekitar 100 ribu orang buruh atau 5% dari sekitar 2 juta buruh yang masih bekerja saat pencoblosan Pemilihan Umum tanggal 9 April 2014. “Sedikit kok, mungkin sekitar 5%. Yang tercatat di Apindo Jabar itu ada 2 juta karyawan,” kata Ketua Apindo Jawa Barat Deddy Widjaja, di Bandung. Namun, kata Deddy, pihaknya akan tetap memberikan kepada buruh yang bekerja di hari “H” pencoblosan untuk memberikan suara di Pemilu 2014. “Kita atur waktunya supaya mereka ada kesempatan untuk memilih atau menggunakan hak politiknya,” kata Deddy. Ia mengatakan, buruh yang masih kerja di hari pencoblosan Pemilu tersebut tersebar di wilayah Bandung Raya dan Bekasi. (ing)

... 0,5% Harta Bill Gates untuk Indonesia >>sambungan dari hal A1 Dengan kontribusinya ini, Gates ingin menginspirasi para pengusaha di Indonesia agar lebih peka dan peduli terhadap nasib sesama. Sumbangannya memang langsung menginspirasi orangorang kaya di Tanah Air. Setelah Gates menyumbangkan donasinya, secara patungan mengeluarkan sumbangannya. Ada delapan orang yang masing-masing memberikan donasi sebesar US$ juta sehingga menyamai sumbangan Gates senilai US$40 juta. Dengan begitu, total sumbangan yang diterima The Indonesia Health Fund senilai US$80 juta atau sekitar Rp900 miliar. Mereka yang menyumbang adalah pendiri Dana Kesehatan Indonesia. Mereka yakni Hendro S Gondokusumo, Lutungan Honoris, Adrian Bramantyo, Ted Sioeng, Edward Soeryadjaya, Henry J Gunawan, Benny Tjokrosaputro, dan Anne Patricia Sutanto. Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono menyatakan rasa terima kasihnya atas kepedulian orang terkaya di dunia itu terhadap permasalahan kesehatan di Indonesia. “Kami berterima kasih pada Bill Gates atas komitmennya membantu mengatasi masalah-masalah kesehatan di Indonesia,” katanya. Bersamaan dengan meluncurnya sumbangan tersebut, Bill Gates dan Ketua

Tahir Foundation Dati Sri Dr Tahir juga meluncurkan Dana Kesehatan Indonesia untuk memerangi AIDS, TBC, dan Malaria. Selain Menko Kesra Agung Laksono, peluncuran juga disaksikan Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi. Menurut Menkes, bukan pertama kali pemilik Microsoft bersentuhan dengan kesehatan di Indonesia. Selain mendukung penanggulangan AIDS, TBC dan Malaria, Bill Gates juga mendukung perusahaan farmasi terkemuka Indonesia, Bio Farma, dalam transfer teknologi pembuatan vaksin pneumococcal yang saat ini tengah dalam tahap uji coba. “Jika semua berjalan lancar, akan siap dipasarkan dalam empat tahun,” kata Menkes. Paruh waktu Meskipun dikenal sebagai konglomerat papan atas, Bill Gates kini lebih banyak bergerak di bidang sosial. Dia berjuang melalui Bill & Melinda Gates Foundation yang dia dirikan pada tahun 2000 bersama istrinya, Melinda Gates. Terlahir pada 28 Oktober 1955, Gates secara konsisten masuk dalam daftar orang terkaya di dunia versi Forbes. Dia menjadi pemilik harta terbanyak di dunia sepanjang 1995 sampai 2009, kecuali pada 2008 saat dia berada pada peringkat ketiga. Pada 2011, dia menjadi orang Amerika terkaya dan menduduki peringkat kedua di dunia. Menurut Billionaires List

versi Bloomberg, Gates menjadi orang terkaya di dunia kembali pada 2013, posisi yang terakhir dia tempati pada 2007. Pada Maret 2014 lalu, dia kembali menduduki posisi sebagai pria terkaya dunia. Sepanjang kariernya di Microsoft, Gates pernah memegang posisi CEO dan kepala arsitek software. Dia tetap menjadi pemilik saham indivisual terbesar pada perusahaan komputer itu dengan 6,4%. Di akhir kariernya, Gates mulai bergerak di sektor filantropi. Dia menyumbangkan sebagian kekayaannya untuk beragam lembaga sosial, termasuk pula program-program riset keilmuan. Gates mengundurkan diri sebagai CEO Microsoft pada Januari 2000. Dia kemudian menciptakan jabatan baru untuknya, yakni kepala arsitek software. Pada 2006, dia mengumumkan sedang dalam masa transisi dari pekerja penuh waktu di Microsoft menjadi pekerja paruh waktu. Sedangkan waktu utamanya dimanfaatkan untuk Bill & Melinda Gates Foundation. Hari terakhir Gates bekerja secara penuh di Microsoft adalah pada 27 Juni 2008. Dia kemudian mengundurkan diri sebagai chairman Microsoft dua bulan lalu, menempati posisi baru sebagai penasihat teknologi untuk mendukung CEO baru, Satya Nadella, pria muda kelahiran Hyderabad, India, yang baru berusia 46 tahun. (ing)


A8

NEWS

YANGMUDA

Indonesia Ranking 102 PENCEMARAN lingkungan di Indonesia tergolong tinggi dan terus meningkat setiap tahunnya. Berdasarkan studi yang dilakukan Yale University dan Columbia University, indeks kualitas lingkungan hidup (IKLH) Indonesia menempati urutan ke 102 dari 149 negara yang diteliti. Indonesia hanya mendapatkan nilai 66,2 poin. (*)

MINGGU 6 APRIL 2014

KOALISI PEMUDA HIJAU INDONESIA

Ajak Anak Muda Cinta Lingkungan

KONDISI lingkungan hidup kini diakui makin merana. Untuk mengembalikan kondisi itu tidak mengandalkan langkah yang digulirkan pemerintah. Dari sekian banyak komunitas pecinta lingkungan, kumpulan anak muda yang satu ini tak hanya sekadar lantang bersuara. Koalisi Pemuda Hijau Indonesia (Kophi) Jawa Barat melakukan aksi tindakan nyata.

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

Oleh : Doni Ramdhani

S

atu di antaranya melakukan kampanye bersih lingkun­ gan. Caranya, mereka men­ gajak anak muda usia untuk mengurangi pemakaian botol plastik. Apalagi, kini minuman kemasan sangat banyak menggu­ nakan plastik sebagai wadah untuk dijual. Katua Kophi Jabar Asangki Nin­ dya Sakata menyebutkan, lembaga nirlaba ini masih relatif baru berdi­ ri di Indonesia. Sebagai pusat, Kophi bermarkas di Jakarta pada 2010 lalu. Namun dalam dua tahun menunjukkan pe­ nyebaran yang signifikan hingga ke sejumlah daerah. “Untuk di Jabar ini sendiri, kita berdiri pada 2012. Perkem­ bangan terakhir, sekarang Kophi sudah ada di Jatim. Di pusat, ko­ phi diketuai Chaterina Liandy,” kata Asangki kepada INILAH, beberapa waktu lalu. Sebelumnya, lembaga proling­ kungan ini tumbuh di Bengkulu, Lampung, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, sebagian besar provinsi yang ada di Pulau Sulawesi, hingga Kalimantan Timur, Kalimantan Te­ ngah. Khusus di cabang Bali, kata dia, pusat membekukan sementara karena tidak ada rekrutmen anggota baru. Satu tindakan nyata yang di­ lakukan dan dikampanyekan terus menerus yakni upaya mengurangi sampah rumah tangga. Dengan

metode yang dikenal dengan Takaku­ ra Home Method Composting, war­ ga diharapkan dapat membuat kompos sendiri yang berbahan baku sampah dapur. Dia menjelaskan, kompos

Takakura ini dibuat dengan sebuah metode pembuatan kompos dengah mendaur ulang sampah dapur. Metode ini kali pertama diperkenalkan di Surabaya pada 2004 oleh seorang Jepang ber­ nama Takakura. Bahan baku utama pembuatan kompos ini, yakni bibit kompos takakura dan sampah dapur organik. “Sampah dapur yang cocok dija­ dikan kompos takakura adalah sisa sayuran, buah-buahan, nasi, roti,

mi, kue, dan lain-lain. Sampah yang tidak diperkenankan adalah daging, tu­ lang, telur, susu, dan sampah he­ wani lain,” jelas mahasiswi Jurusan

Rekrut Anggota Baru via Internet UNTUK mempermudah rekrutmen, Kophi Jabar membuka pembukaan melalui internet. Maret lalu, Asangki mengatakan pihaknya sebenarnya sudah menutup rekrutmen anggota baru. Namun, bagi mereka yang berkeinginan untuk menjadi anggota hingga kini masih tetap dilayani. “Rekrutmen kita nggak sulit kok. Temen-temn yang ingin bergabung hanya tinggal mengisi aplikasi dan di waktu yang telah ditentukan nanti, kita akan ajak wawancara langsung,” ucapnya yang mengakui hingga seka­ rang peminatnya masih minim. Pada 2013 lalu, Kophi Jabar ha­

nya berhasil mengajak 24 orang anggota baru. Itu pun kebanyakan dari mereka yang kini masih kuliah di berbagai perguruan tinggi di ka­ wasan Bandung Raya. Meski demiki­ an, pihaknya tak lantas berputus asa. Kini, sekretariat Kophi Jabar berada di Pondok Bougenville, Jalan Ciseke 1, RT 05/03, Jatinangor Kabupaten Sumedang. Bergerak di organisasi lingkun­ gan itu membuat Asangki mengeta­ hui bagaimana susahnya mengajak orang untuk sadar lingkungan. “Abis gimana lagi? Kesadarannya untuk menjaga lingkungan harus ditingkat­

kan. Orang-orang sekarang tuh cuma pengen praktis, habis pakai langsung buang, sembarangan pula. Itu sam­ pah, padahal kalau banjir selalu di­ salahkan sebagai penyebab,” ujarnya kesal. Karene bergerak di aspek yang sama, Kophi pun berkoordinasi de­ ngan komunitas hijau lainnya se­ perti Greeneration Indonesia, Ya­ yasan Pengembangan Biosains dan Bioteknologi (YPBB), Wahana Ling­ kungan Hidup Indonesia (Walhi), Greenpeace, dan World Wild Fund (WWF) Indonesia. (doni ramdhani/den)

Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Padjadjaran (Un­ pad) ini. Selain itu, program kerja lainnya bekerja sama dengan pihak lain. Seperti langkah yang kini masih dalam proses penjajakan de­ ngan sebuah minimarket. Un­ tuk mengurangi sampah plastik minuman kemasan, pihaknya mendorong pemilik pasar modern itu menyediakan sebuah galon air minum yang tak memerlukan botol kemasan lagi. Sedangkan, untuk anak-anak usia dini, pihaknya menyeleng­ garakan program green environment movement. Bentuknya, kepada anakanak sekolah itu diberikan sejumlah bibit pohon untuk mereka tanam dan rawat sendiri di lingkungan sekitarnya.

Lebih jauh, Kophi ini tidak ha­ nya menjadi forum komunikasi antara pemuda-pemudi Indonesia yang mempunyai kepedulian ter­ hadap isu perubahan iklim. Kophi juga ha­dir sebagai fasilitator dalam pengembangan kapasitas mereka melalui workshop, training, dan seminar yang bekerjasama dengan non-governmental organization (NGO) bersama komunitas-komuni­ tas hijau lainnya. “Misi kita, yakni mengedukasi generasi muda Jawa Barat untuk peka dan peduli terhadap isu ling­ kungan di Indonesia. Menjadi wadah dan fasilitator bagi generasi muda Jawa Barat yang memiliki kepedu­ lian terhadap lingkungan. Ujungnya, menciptakan gerakan hijau nasional yang nyata dan berkelanjutan,” tutur perempuan berjilbab ini. (den)


HARI PEDULI AUTISME

WANITA

Sepatu Retro

TRAVELING

AUTISME merupakan gangguan perkembangan menetap yang penyebabnya hingga kini belum diketahui pasti.

WANITA dan sepatu merupakan dua hal yang tidak mudah dipisahkan.

SATU lagi obyek wisata curug di Kabupaten Subang yang akan membuat liburan Anda dan keluarga terasa » BACA HAL B6 menyenangkan.

HEALTHY CARE

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

» BACA HAL B5

CURUG CIJALU SUBANG » BACA HAL B3

InilahBandung Dari Bandung untuk Indonesia

SECTION B

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

MINGGU, 6 APRIL 2014 www.inilahkoran.com

Sersan Ba

juri

INI DIA RUTE MONOREL

ENHAI

Ciumbuleu

itt

Hegarm anah

UNPAR

rusa

n Pa

steu

RS. Hasan Sadikin

) go Da a( Jua

ur

Sad

ang

Ser ang

RS Boromius

Cikapayang

ta at

in t

Soekarno Hatta

) go Da

tam

a(

Ka

Jua

a

arta

k

mi

Lo

Su

Su nd a n

ra pi ta Buah

IBCC

i an dY ma Stadion Ah Jdl Persib

Batu

am

ar

laj

Bantun

Pe

g

Gat

BSM

ot S

ng

a eju

P

Rute Babakan Siliwangi-Leuwipanjang, dibutuhkan dana Rp2,1 triliun. Rute Cimindi-Leuwipanjang dibutuhkan dana Rp4 triliun.

Rata-rat per kilometer menghabiskan dana Rp200 miliar hingga Rp300 miliar. Total investasi diperkirakan mencapai Rp6,1 triliun.

Stasion KA Kiara Condong

ubr

oto

Co

g

on

nd

a iar

UNJANI

K

Bu

ah

Ba

tu

a

no Hatt

Soekar

STISI

Soekarno Hatta

a

DANA YANG DIBUTUHKAN UNTUK MEMBANGUN MONOREL KOTA BANDUNG:

i

sw

La

broto

BKR

Metro Trade Center Tol Buah Batu

Tol M Toha

Soreang

h

Talaga Bodas

Terminal Caheum

Purwak

Stadion Siliwangi

Gatot Su

Ka

il

n Ya

Jakarta

Ace

Aceh

Lodaya

dan

J

an

m bo

ir H

Lengkong Kec

Pungkur

MR

To h

so

n

rma awa

Purn

Ta m bl on g

sar ng

Be r

eka

Me rd

ana Ken c Wa stu

Pungku Ciateul

Veteran Naripan Asia Afrika

Cikawao

gko

UNPAS

To h

M

nd

pela Cih am

ta

ika Sa rt De wi

Ot is ta

TErminal Peta Leuwi Panjang

yu

du

ba Ci

Dalem Kaum

ra t

m

Lembong

Naripan Asia Afrika

M

oH o

ITC Ciateul

Rs Imanuel

po Ko

ing

p Ko

Ot is

Astana Anyar

Kalipah Apo

ta

Pagarsih

o

n ar

Mollis

Ot is

Cibadak

Ko p

ek

Car

Garu da

Jend Sudirman

Pasirkoja

ja Pasirko

So

Tol Kopo

Braga

uda Gar

Jam

ika

n

ad

hm

A ed

Kiara Condong

ma

i

STIE YPKA

up

ata

a

Tol Pasirkoja

udir

Jawa

rS

RE Martadin

Aceh

Widyatama

P Hasan Mustafa

W

Gedung Sate

Suta

ba w

dS

ur

Kebon kawung Stasion KA Rs Santosa

goro

Sum

Jen

Rajawali Tim

BEC

Dipeno ng

Kalimantan

Rajawali Barat

Rs Kebon Jati

jaran RS Cicendo

Gor CItra

(21 STASIUN)

ITENAS

ti

gu nA

Sumatra

Cibeureum

Padjad

Gor Padjadjaran

a nS

a

Surapa

Banda

Paskal Hiper Squer

Cimahi

Padjadjaran

Cic end o

Ab

Pas ir

Sa leh

Padjadjaran

ri

m Ta

Len

kali ki

Bandara Husein Sastranegara

UNISBA

s

gan Cip a

Istana Plaza

,9IIT RKOPRD3IOR

nd

s

ir H t UNPAD

Ganesha

ti

r)

ITB

Pa hla wa n

n(Te

Dipati Uk

i ajad

juna

ri

Sa

an

Tam

Cih am pela

gan

ti

RS.Advent

Suk

BTC

Djun

KORIDOR I 16 ST

di aja Suk

Paris Van Java

Pasteur Hiper Point

Sur y

asu

MARANATHA

Siliwangi

Se bu tia dh i

Cip a

ma

ntri

di

ka bu

di

Sutami

Sarija

Tol Pasteur

RP2,79ASTIUN

Dago Pakar

abu

Prof Dr

Soekarno Hatta

Koridor II : Jalan Cimindi, Jalan Kebonkopi, Bundaran Rajawali, Jalan Elang, Bandara Husein Sastranegara, Jalan Ciroyom, Istana Plaza (IP) Jalan Pasirkaliki, Jalan Purnawarman, Jalan Banda, Jalan Citarum, Taman Pramuka, Stadion Persib, Jalan Jakarta, Jalan Purwakarta, Kompleks Setra Dago, Antapani, Arcamanik, Jalan Aeromodelling, Jalan Parakansaat, Jalan Cisaranten, Jalan Gedebage.

UPI Geger Kalong Hilir

Seti

Koridor I : Babakan Siliwangi, Simpang Dago, Universitas Padjajaran (Unpad) arta Jalan Dipatiukur, Jalan Purwak Panatayuda, Dukomsel, Jalan Sultan Agung, Bandung Indah Plaza (BIP) Jalan Merdeka, Plaza Balai Kota, Jalan Braga, Jalan Tamblong, Jalan Asia Afrika, Universitas Pasundan (Unpas) Jalan Lengkong Besar, Jalan Karapitan, Tegalega, RS Immanuel Jalan Kopo, Terminal Leuwipanjang.

Lembang

ITC Kopo

Investor Tak Sabar Bangun Monorel TIGA investor sepertinya sudah tidak sabar ingin segera membangunan moda transportasi anyar di Kota Bandung. Kendati investasi jangka panjang, investor tetap tertarik. Oleh: Dery F Ginanjar

P

ara investor yang sudah menyatakan siap membangunan monorel Kota Bandung, saat ini masih menunggu proses lelang yang akan segera ditawarkan Pemkot Bandung. Proses lelang rencananya akan dilakukan setelah feasibility study (FS) rampung. “Banyak yang menyatakan ingin membangun monorel. Setidaknya sudah ada tiga yang mau. Proses lelang akan kita lakukan setelah FS selesai,” ucap Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Plaza Balai Kota Jalan Wastukancana, Sabtu (5/4). Menurut pria yang akrab disapa Emil ini, proyek monorel diperkirakan akan soft launching p a d a

BANDUNG PEKAN INI

20 Maret-15 April 2014 VERTIGO Chaos and Dislocation in Contemporary Australia Art

23 Maret -6 April 2014 Ladang di Bawah Kelupasan Jl. Bukit Pakar Timur No. 100 Bandung 40198

15 Oktober-15 April 2014 Bandung Roadshow Samba Bandung Indah Plaza (BIP), Jl. Merdeka

21 Maret-13 April 2014 UNORIGINAL SIN : Pameran Tunggal Asmudjo J. Irianto Ruang B dan Ruang Sayap Selasar Sunaryo Art Space Jalan Bukit Pakar Timur 100 Bandung 40198

25 - 27 April 2014 Gelaran Bandung Clothing Expo 2014 atau biasa disebut BandCloth. Pada kesempatan kali ini, BandCloth akan diselenggarakan selama tiga hari

akhir Juli atau awal Agustus tahun ini, bersamaan dengan proyek monorel Bandung Raya yang digagas Pemprov Jabar. Emil mengaku, proyek mercusuar monorel tidak akan memberikan keuntungan dalam waktu singkat. Karenanya, pihaknya akan memberikan alternatif investasi lain untuk para investor. “Makanya nanti dengan investor, kita siasati. Kalau tidak ada halangan, proyek selesai tiga tahun. Tetapi kita tidak akan untung dalam waktu tiga tahun itu. Makanya di BOT Leuwipanjang bakal ada pusat perbelanjaan, bangunan tinggi, untuk mengembalikan keuntungan,” jelasnya. Dia menambahkan, angg a r a n yang

dibutuhkan untuk pembangunan tahap awal mencapai Rp6 triliun. Untuk rute Babakan Siliwangi-Leuwipanjang, dibutuhkan dana Rp2,1 triliun. Sementara rute Cimindi-Leuwipanjang sekitar Rp4 triliun. “Per kilometernya butuh sekitar Rp200 miliar sampai Rp 300 miliar. Murah mahalnya tergantung konstruksi. Kalau baja tentu lebih mahal,” ungkapnya. (tan)

JALUR KHUSUS TURIS

PROYEK pembangunan monorel di Kota Bandung dipastikan terkoneksi dengan monorel Bandung Raya yang digagas Pemprov Jabar. Bedanya, monorel Kota Bandung memiliki jalur turis dan ada beberapa yang desainnya lebih ramping. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyatakan, proyek monorel Kota Bandung dan Bandung Raya akan saling terhubung. “Kita rutenya lain. Kalau Pemprov pada tahap 1 di Leuwipanjang-Tanjungsari, kita mulai dari LeuwipanjangCikapundung. Leuwipanjang ini jadi pusatnya,” cetus Ridwan di Plaza Balai Kota Jalan Wastukancana, Sabtu (5/4). Menurut Ridwan, ada jalur turis yang dipersiapkan. Khusus rute ini, monorelnya berbentuk lebih ramping karena tidak akan diisi oleh banyak penumpang. “Kalau yang ramping, itu untuk jalur turis. Rutenya dari Husein ke kota dan Kebonkawung ke kota. Jadi mereka begitu turun dari pesawat dan kereta api, langsung terkoneksi monorel,” paparnya. (dery f ginanjar/tan)

Saat Hobi Melahirkan Karya Ilmiah PEMANFAATAN fotografi terhadap ilmu pengetahuan merupakan kolaborasi yang disuguhkan fotografer Riza Maron, lewat karya buku 107+ Ular Indonesia. Dengan bekal hobi fotografi, desain, menulis, dan satwa menjadi modal Rizal untuk meluncurkan buk 107+ Ular Indonesia. “Saya suka foto, desain, nulis, dan tentunya satwa. Makanya itu menjadi kolaborasi yang hingga akhirnya membuat saya menghasilkan buku ini,” tutur Riza disela peluncuran bukunya di Gedung Indonesia Menggugat (GIM), Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Bandung, Sabtu (5/4). Buku setebal 251 halaman itu bercerita tentang beragam jenis ular yang ada di Indonesia. Kenapa ular? Itu karena Riza memiliki ketertarikan pada hewan melata ini. Sarjana Biologi yang juga berprofesi sebagai fotografer satwa liar ini mengatakan, sebagian besar isi

buku kedua yang diluncurkannya adalah foto. Sisanya, ia penuhi dengan tulisan sebagai penyeimbang foto. “Tulisan hanya pelengkap saja,”paparnya. Riza menjelaskan, 107+ Ular Indonesia ini dibuat karena merupakan proses belajar. Pembelajaran mengenai karya ilmiah tentang ular yang ada di Indonesia dituangkan Riza secara gamblang. Harapannya, buku yang dia tulis bisa menjadi referensi bagi mereka yang mencintai fotografer dan jenis-jenis ulat di Indonesia. Riza menuturkan, ketika menghasilkan sebuah karya dia tak membatasinya. Tak ada batasan membuat buku. Yang jelas, seorang penulis harus mengetahui konsep buku yang akan dibuatnya. “Harus jelas konsepnya apa, tulisannya berapa persen dan kalau saya pengennya banyak foto. Kita harus batasi, jangan luber nantinya repot. Untungnya saya dibantu istri sebagai editor,” terang dia. Bukan pekerjaan mudah saat mengambil foto-foto ular. Saat

mengabadikan foto ular di hutan, Riza harus sabar menanti. Sebab, ular memiliki sifat malu-malu. Ular tak boleh sembarangan memperlakukannya. Dalam kondisi tertentu biasanya ular kerap menyembunyikan kepalanya. Sehingga posisi kepala tak akan nampak. “Tungguin saja sampai dia mau keluar, nunggu waktu dia engga malu lagi biar dapat foto bagus,” ujar Riza. Karakteristik ular berbeda-beda. Sebagai fotografer satwa liar, dia harus pintar-pintar mengambil sikap saat menemukan ular untuk diabadikan gambarnya. “Ular Boa itu malu-malu. Ada yang agresif seperti king cobra. Ada untungnya dia galak, ada untungnya dia pemalu. Macemmacem pengalamannya saat saya memotret,” jelas dia. Buah kesabaran dan ketertarikan terhadap fotografi, desain, menulis dan satwa itulah yang menjadikan buku 107+ Ular Indonesia diterbitkan. (astri agustina/tan)

INILAH/ASTRI AGUSTINA


B A2 5

NEWS

FIGUR

Zikir terkuat saya itu saat melahirkan, itu guru saya. Saat itu nikmat sekali, sakit melahirkan menjadi relatif. MIRANDA RISANG AYU

MINGGU 6 APRIL 2014

MIRANDA RISANG AYU

FOTO-FOTO: INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

Ahli Hukum Penyuka Seni dan Filsafat SEKILAS, melihat latar belakang pendidikannya perempuan ini seseorang yang ahli dalam bidang hukum.

N

Oleh: Doni Ramdhani

amun, semasa kuliah dulu, dia selalu bersinggungan dengan dunia seni dan filsafat. Bahkan, beragam hasil karyanya dikenal luas masyarakat. Sebut saja dua karya koreograferinya berjudul Istighfar dan Tasbih yang ditujukan untuk Festival Istiqlal 1993 lalu. “Saat itu, saya bikin tarian sufi. Itu merupakan zikir kasar. Intinya, sebuah tarian itu bukan hanya gerak tubuh namun keindahan gerak kain sebagai alternatif keindahan,” kata Miranda kepada INILAH, beberapa waktu lalu. Ibu tiga orang anak itu pun menjelaskan saat menari itu tiap penari melafalkan zikir astaghfirullah dengan keras. Kerja bareng dengan Dian Widyawati, Miranda membuat kostum untuk tiap penari sufi itu kain sepanjang 15 meter. Kontan, kain sepanjang itu ‘menari-nari’ dan memberikan keindahan selain gerak tubuh si penari. Pengajar di Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran (Unpad) ini pun aktif menulis kolom di berbagai media massa. Untuk itu, dia mengaku sebuah penerbit melansir empat buku yang isinya merupakan kumpulan kolom. Yakni, Cahaya Rumah Kita (1997), Permata Rumah Kita (2002), dan Purnama Hati (2003). Tak hanya itu, bersama Mukti-Mukti dia pun menciptakan sejumlah lagu penggugah rasa. Musikalisasi puisi antara dua insan itu mendapat tempat tersendiri di hati beberapa orang. “Kalau dengan Mukti, saya kenal dia saat bersama-sama di kampus Unpad dulu. Kita aktif di GSSTF (Gelanggang Seni Sastra Teater dan Film). Seringkali, saya buat syair puisi, dia yang nanti membuatnya sebagai sebuah lagu. Puisi pertama saya itu dijadikan lagu pertama sama Mukti,” ingatnya. Perjalanan spiritualnya tak lantas berhenti. Seiring dengaan waktu, pengalaman hidup menja-

dikannya seorang wanita sufi yang kuat namun tetap meyakini Allah SWT sebagai tempat bersandar. Kini, dia yang hanya single parent itu mendapat cobaan karena anak kandungnya mengalami penyakit kejiwaan, skizofrenia. “Dari pengalaman itu, saya belajar bagaimana menghadapi apa yang kita cintai ini nanti hilang begitu saja. Apalagi, anak sulung saya yang menderita skizofrenia itu sangat saya sayangi dan saya besarkan sepenuh hati,” ujar penyuka warna hitam ini. Pada awal ‘goncangan’ itu, Miranda sempat protes kepada Tuhan. Namun, dia menyadari kejadian tersebut merupakan momentum titik balik yang terjadi pada hidupnya di kehidupan dunia yang fana ini. Berdasarkan pengalaman berharga itu pula, dia menjalani hidup ini dengan tenang dan tanpa banyak pertanyaan. “Hidup in untuk dijalani, bukan untuk dipertanyakan,” tambahnya. Dia pun melakukan puasa perasaan dan zikir dilakukannya secara intens dan lama. Untuk itu, di sebuah meditation centre antaragama di Gunung Geulis Bogor, Miranda melakukan meditasi keras. Bentuknya, berdiam diri selama 10 hari tanpa bicara dan meditasi diam untuk memperhatikan napas selama 13 jam per hari. “Saat bermeditasi itu, kita jangan ada pikiran dan nggak boleh bereaksi terhadap apa pun,” kata Miranda. (den)

Tegar Hadapi Cobaan Hidup CURRICULUM VITAE Nama : Miranda Risang Ayu Lahir : Bandung, 10 Agustus 1968 Anak : Chandra Indra Purnama, Muhammad Mahatmanta, Majma Alba hraini PENDIDIKAN SD Taruna Bakti Bandung (197 5-1981) SMP Taruna Bakti Bandung (198 1-1984) SMA Taruna Bakti Bandung (198 4-1987) S1 Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran (1987-1994) S2 Law Faculty University of Tech nology Sydney (2002) S3 Law Faculty Universtity of Tech nology Sydney (2004-2008) Spesialisasi Hak Kebudayaan dan Intelektual KARIER Dosen dan peneliti Universitas Padjadjaran Ahli HAKI di sejumlah Kemente rian Anggota Tim Ahli RUU Pengetah uan Tradisional dan Ekspresi Budaya Tradisional Dewan Perw akilan Daerah (DPD)

MEMILIKI anak yang menderita penyakit skizofrenia bukanlah hal yang mudah. Miranda melalui cobaan yang datang pada 2006 lalu itu dengan relatif selamat hingga sekarang. “Setelah bertahun-tahun lamanya, saya kini lebih siap menghadapi cobaan yang lumayan berat ini. Sebab, menurut dokter medis yang saya datangi, penyakit skizofrenia ini datang begitu saja. Istilahnya, out of the blue,” tutur Miranda yang

menjadi koordinator Komunitas Peduli Skizofrenia Indonesia (KPSI) Simpul Bandung. Semakin berat karena awal anak sulungnya didiagnosa menderita kelainan kejiwaan ini saat dia menyelesaikan kuliah S3 di Law Faculty, Universtity of Technology Sydney. Bayangkan, di Negeri Kanguru sana tak ada keluarga yang bisa membantu. “Awalnya, saya sempat menghujat Tuhan dan bertanya kenapa co-

baan ini terjadi pada saya. Tapi, di kemudian hari saya sadar jika kita semakin protes kepada-Nya, itu justru lebih menyakitkan diri sendiri. Untuk itulah, saya menerima ini dan mengambil hikmahnya,” ucap perempuan berjilbab ini. Dia menganalogikan, kejadian yang dialami itu serupa dengan apa yang dialami Nabi Musa saat didatangi Hidir. Saat itu, kata dia, Musa hampir selalu bertanya atas apa yang dilakukan Hidir. Namun,

Hidir berkata kepada Musa, kalau kamu bertanya, kamu tak akan menemukan jawabannya. “Ada beberapa pertanyaan yang tak perlu dipertanyakan. Tapi, itu harus dijalani. Dan nanti, menerima kebenaran di saat yang tepat, momentum,” jelasnya. Sebagai seorang care giver, dia menyadari betul posisi ibu yang merasa anak kandungnya itu merupakan bagian tubuh yang tak dapat dipisahkan. Namun dengan zikir dan tasaawuf, Miranda belajar untuk tidak terlalu menempel namun tetap mencintai dan menyayangi anaknya. Toh, sebagai manu-

sia biasa diakuinya tidak mungkin jika kita bersandar kepada yang fana. Melepaskan keterikatan akan kecemasan itu dijalani beberapa tahun belakangan ini. “Jika filsuf Descartes menyebutkan ungkapan cogito ergo sum atau aku berpikir maka aku ada, dalam hidup saya ini mempunyai teori saya memilih maka saya ada. Artinya, kita sebagai manusia ini ada saatnya nggak punya pilihan dalam menjalani hidup yang fana ini. Saya merasakan sendiri, untuk menghancurkan ego itu enak dan indah sekali,” tuturnya berfilsafat. (doni ramdhani/den)


B3

NEWS

WANITA

Berumur 5 Juta Tahun PARA ahli sejarah memperkirakan, sepatu pertama kali dibuat pada zaman Es atau sekitar 5 juta tahun lalu. Sepatu itu dibuat dari kulit hewan. Gunanya untuk melindungi kaki dari teriknya sinar matahari atau dinginnya suhu. Sepatu primitif (kuno) dalam jumlah besar pernah ditemukan di pedalaman Missouri AS. Diperkirakan sepatu itu berasal dari 8.000 SM. (*)

MINGGU 6 APRIL 2014

Tampil Gaya dengan Sepatu Retro WANITA dan sepatu merupakan dua hal yang tidak mudah dipisahkan. Bahkan, dalam sebuah jurnal psikiatri, disebutkan bahwa bagi wanita, sepatu merupakan salah satu kepuasan, simbol seksualitas, serta kekuatan femininitas.

J

FOTO-FOTO: NET

Ajarkan Anak Menyukai Belajar PROSES belajar di luar rumah, penting bagi perkembangan anak, terutama tumbuh kembang sosialnya. Namun tidak semua anak, apalagi anak di bawah lima tahun atau balita, mengikuti pendidikan luar sekolah, seperti pendidikan anak usia dini (PAUD) atau Taman Kanak-kanak (TK). Namun jika si kecil masih enggan belajar padahal usianya sudah cukup untuk mendapatkan pendidikan luar sekolah, kita tak perlu khawatir, Kita bisa secara perlahan membuat si kecil menyukai belajar. Biasanya anak-anak sangat senang jika ditanyakan tentang apa yang dia suka. Dengarkanlah apa yang dia jelaskan. Biarkan dia bercerita tentang apa yang disuka. Hal ini merupakan salah satu cara agar si kecil menyukai belajar. Begitu pula sebaliknya, jika si kecil menanyakan suatu hal, jawablah pertanyaannya. Jangan biarkan dia kecewa karena kita mengabaikannya. Ketika dia bertanya dan mendapatkan jawaban, rasa ingin taunya akan berkembang. Selain itu, untuk membuat si kecil menyukai belajar, kita bisa membiarkan dia bereksperimen. Biasanya si kecil suka mencorat-coret buku dan kemudian merobeknya. Biarkan dia melakukan hal tersebut. Karena itu merupakan proses awal agar dia menyukai belajar. Satu hal yang bisa kita lakukan agar si kecil menyukai belajar adalah dengan permainan. Banyak sekali permainan yang dapat dilakukan untuk meningkatkan rasa cinta anak terhadap belajar. Kita bisa melakukan permainan, seperti permainan problem solving. Memang tidak selalu mudah untuk memulai pendidikan pada si kecil karena anak belum terbiasa. Jika mengalami kesulitan tersebut, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mempersiapkan si kecil mendapatkan pendidikan luar sekolah, antara lain: Atur Jadwal Tidur Ketika pertama kali memasuki sekolah, si kecil mungkin akan sulit mengatur jadwal sekolahnya. Orang tua bisa mempersiapkan si kecil dengan mengatur jadwal tidurnya, dengan menyuruhnya tidur lebih awal.

NET

Ajak Menemui Guru Di sekolahnya yang baru, si kecil akan banyak menghabiskan waktu dengan guru dan teman-temannya. Orang tua bisa mengajak si kecil bertemu dengan gurunya sebelum sekolah dimulai untuk membuatnya tidak canggung di kelas nantinya. Berikan Aktivitas Kelompok Untuk membantu anak bersosialisasi dengan teman-teman sebayanya di sekolah, orang tua bisa memberikan aktivitas kelompok terlebih dahulu. Aktivitas kelompok ini bisa berupa menari, bermain musik, atau berolahraga bersama. Ajak Berjalan Pagi Hari Saat belum bersekolah, anak bebas untuk bangun jam berapa pun sesuka hatinya. Namun, ketika mulai sekolah, dia tak dapat lagi melakukan hal tersebut. Anak mungkin merasa terbebani. Untuk mencegah hal itu, ibu atau ayah bisa mengajak si kecil berjalan-jalan kecil. Berbagi Cerita Selain merasa bergembira, pengalaman pertama bersekolah mungkin akan membuat si kecil khawatir. Untuk menguranginya, orang tua bisa berbagi cerita dengan si kecil. Biarkan dia mengisahkan apa yang dirasakan. Dengarkan ceritanya dan berilah sedikit motivasi agar dia merasa tenang. (den)

adi, tidak heran bila setiap musimnya, para desainer bekerja keras menghadirkan the it shoes, sepatu yang akan menjadi simbol, must have item musim ini, bahkan melebihi fasyen itu sendiri. Pengasuh situs

mode millionlooks.com Amelia Sable mengatakan, gaya sepatu musim semi 2014 nanti, bergeser dari tren tahun lalu yang mengandalkan bentukan rigid serta permainan warna. Musim depan sepatu hadir dalam berbagai variasi gaya. “Dari mulai yang bergaya transparan hingga femme fatale, semua bisa ditemukan di 2014,” kata Sable, seperti dikutip vivalife. Dia mengungkapkan, hal tersebut terjadi karena desainer sudah mulai jenuh dengan arus besar gaya minimalis yang terus mendominasi selama beberapa tahun terakhir. Didukung dengan semakin membaiknya iklim ekonomi, para des a i n e r pun mulai menghadirkan gaya yang lebih fun, tidak hanya dari segi permainan warna, melainkan juga bentuk, detail, serta jenis hak. Inspirasi Retro Kata kunci yang yang ditetapkan para desainer untuk tren musim mendatang adalah inspirasi retro. Pasalnya, di hampir seluruh runway internasional, bisa ditemukan koleksi sepatu bergaya tahun 60-an atau 70-an. Sebut saja Nicole Miller, Emporio Armani, Viktor & Rolf, Moschino, Marchesa dan J Mendel yang menyuguhkan koleksi sepatu retro dalam beragam warna. Tak terkecuali di Indonesia. Dalam peluncuran koleksi sepatu Musim SemiPanas 2014 Clarks untuk Asia Tenggara di Street Gallery Pondok Indah, barubaru ini, Product Manager Brand Clarks Melina Tan mengungkapkan, tren footwear saat ini jauh berbeda dengan beberapa tahun lalu dimana banyak orang lebih memilih mengenakan sepatu yang berdesain dan bermotif unik dengan warna-warna cerah. Hal tersebut diperlihatkan Clarks yang kali ini bekerjasama dengan desainer mode Orla Kiely, yang mengikuti arus

TREN SEPATU 2014 Hak Tebal dan Arsitektural Bernapas retro bukan berarti tidak penuh gaya. Jika mengintip ke runway-runway internasional, para desainer tidak segansegan mengombinasikan dengan sentuhan dan detail unik. Sebut saja koleksi sepatu retro dengan hak tebal yang menjadi pilihan Chanel, Bottega Veneta, serta Balenciaga. Sebagai alternatif, koleksi hak tebal ini juga divariasikan dengan platform dan tali-temali. Pecinta gaya eksperimental bisa mencoba sentuhan plastik transparan pada tali seperti yang dilakukan Donna Karan dan Valentino. Sementara Veronique Leroy bermain dengan hak serbatransparan. “Sangat unik, terlihat seperti melayang,” kata Leroy. Warna Kontras Tahun 2014 memberi fleksibilitas yang lebih banyak terhadap permainan kontras warna. Mereka yang tidak termasuk penyuka stiletto bisa tersenyum bahagia, karena 2014 menyediakan banyak alternatif alas kaki dengan hak rendah seperti kitten heel berbentuk kotak.Tapi tentu saja, retro yang menjadi tren utama 2014 tidak begitu saja ditinggalkan. Di 2014 ini, Ballerina flats akan hadir dalam beragam warna, motif, serta material. Lainnya, ada yang menghadirkan sisi playful dengan menawarkan bentukan yang tidak biasa atau kombinasi warna unik. Ada juga yang memberikan point of attention baik berupa ornamen, motif, maupun detail seperti rumbai dan tassel. Dari segi warna, varian palet cerah tampil dalam beragam tone, menemani mood yang lebih gloom, gelap dan misterius, seperti halnya hitam, kelabu, cokelat tanah, maroon, serta ungu gelap. Wedges Jenis sepatu lain yang juga akan bertahan sepanjang 2014 adalah wedges, namun dengan bentukan hak yang lebih unik dan dekoratif. Berbicara detail, sepatu pun tak lepas dari permainan ornamen, material, serta aksen. Anna Sui bermain dengan rumbai dan motif, begitu pula Gucci yang menghadirkan total look bohemian. Sementara Diane von Furstenberg mencoba gaya yang lebih maskulin dengan detail stud, retsleting dan logam. Tali-temali pun ikut memeriahkan tren alas kaki musim semi 2014, terutama di ranah sepatu boots.

tren mode global, mengusung tema Retro. Selama ini, desainer asal Inggris itu dikenal dengan julukan Queen of Print karena begitu piawai memadukan warna, pola, dan tekstur hingga menciptakan fashion item yang chic dan trendi. “Ini merupakan kali pertama Kiely bekerja sama dengan brand footwear. Clarks memilihnya karena desain dan warna print-nya sangat match dengan konsep footwear koleksi kali ini,” ujar Tan. Dalam koleksi tersebut, Clarks memamerkan enam desain terbaru mereka yang terdiri dari sepatu formal, kasual dan travelling wanita juga pria. Desain-desainnya terinspirasi dari sepatu era tahun 1960 dan 1970-an. “Kami memilih tema retro karena tema ini tak pernah out of style. Setiap tahunnya retro selalu menjadi tema yang kuat tak hanya dalam hal fesyen namun juga desain interior misalnya,” jelas Tan. Untuk koleksi wanitanya, Clarks memberikan banyak pilihan mulai dari wedges, flat shoes, sandal dan sepatu hak tinggi. Seluruhnya tersedia dalam desain yang berbeda. Namun, untuk warna terdapat sejumlah warna cerah seperti hijau, merah, kuning dan oranye. (den)


B4

NEWS

LENSA

Penemu Lampu Pijar THOMAS Alva Edison selalu dianggap sebagai penemu bola lampu pijar pertama. Faktanya, Edison bukanlah pionir, tapi mengembangkan sebuah eksperimen yang memperjelas tabung lampu hampa udara yang pernah didesain seorang fisikawan asal Inggris, Joseph Wilson Swan pada 1860. (*)

MINGGU 6 APRIL 2014

FOTO-FOTO: IINILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

Uniknya Lampu Hias Onderdil Bekas Foto dan Naskah: Syamsuddin Nasoetion

B

AGI sebagian besar orang, onderdil kendaraan bekas mungkin tak berharga lagi untuk digunakan, dan langsung dibuang atau dijual ke tukang loak. Namun, bagi Amin Hamidan onderdil bekas bak batu permata yang belum diasah tapi memiliki nilai jual tinggi. Onderdil bekas itu menjadi berharga ketika ia mengubahnya menjadi lampu hias. Pada 1998, dia mengawali pembuatan lampu hias dengan model klasik Eropa, namun karyanya kurang diminati pasar. Mantan guru keterampilan di salah satu yayasan pendidikan itu melihat banyak sekali per-

alatan rusak dan tidak dapat digunakan lagi. Dia berpikir bagaimana barang bekas itu dapat diaplikasikan menjadi lampu hias daripada dibuang atau dijual dengan harga murah. Ternyata karyanya langsung dilirik konsumen, terlebih lagi para ekspatriat di Indonesia sangat menyukai dan kebanyakan yang membeli karyanya itu para lelaki. Lampu hias yang dibuat di rumahnya di Desa Bojongsari, Cijeruk Kabupaten Bandung telah diekspor ke berbagai negara seperti Swedia, Italia, Yunani, Singapura, dan Malaysia. Meski tanpa bantuan modal dari berbagai pihak, Amin mampu membuktikan usahanya dengan hasil yang manis hanya dengan menghargai benda rongsokan yang ada di sekitar. (den)


HEALTHYCARE

B5

NEWS

Hindari Gula SALAH satu cara untuk intervensi terhadap penderita autisme adalah melakukan diet bahan makanan yang mengandung gula, kecuali gula yang berasal dari buah-buahan segar. Selain itu, bahan makanan lain yang harus dihindari adalah susu, keju, gula, dan tepung terigu. (*)

MINGGU 6 APRIL 2014

Hari Peduli Autisme Sedunia

Deteksi Sejak Bayi 5 Bulan

FOTO NET

jika bayi menunjukkan respon yang sangat lambat atau bahkan tidak merespon apa-apa maka orang tua perlu waspada.

AUTISME merupakan gangguan perkembangan menetap yang penyebabnya hingga kini belum diketahui pasti. Tapi deteksi dini terhadap gejalanya bisa diketahui sejak bayi berusia lima bulan.

D

okter spesialis kesehatan jiwa, Suzy Yusnadewi SpKJ mengatakan, deteksi dini terhadap anak penderita autis ini membutuhkan kejelian para orang tua sejak dini. Sehingga intervensi dini untuk penanganan medis bisa lebih baik dan lebih cepat. Suzy mengatakan, kasus autisme di Indonesia sering ditemukan terlambat yaitu ketika anak sudah berusia di atas satu tahun. Dokter yang sehari-hari berpraktek di Rumah Sakit Jiwa Soeharto Heerdjan ini menyebut data 15% dari 6.600 kunjungan pengobatan ke instalasi jiwa anak dan remaja di rumah sakit ter-

Oleh: Santi Andriani sebut adalah anak-anak dengan autisme yang rata-rata usianya sudah melebihi tiga tahun. Orang tua harus lebih peka lagi terhadap risiko gangguan autisme anak sejak dini. Bahkan ketika bayi masih berusia lima bulan orang tua sebenarnya sudah bisa menangkap adanya gangguan yang berpotensi autisme. “Saat bayi umur lima bulan maka orang tua bisa mengenali dengan kemampuan respon bayi mereka. Bayi umur lima bulan umumnya sudah bisa merespon suara orang tua atau lingkungan sekitarnya misalnya dengan tatapan mata atau suara yang ia keluarkan, jika bayi menunjukkan respon yang sangat lambat atau bah-

kan tidak merespon apa-apa maka orang tua perlu waspada,” papar Suzy dalam temu media memperingati Hari Peduli Autisme Sedunia 2014 di Gedung Kemenkes Jakarta, Rabu (2/4). Hari Autisme Sedunia diperingati setiap 2 April. Kemudian gejala berlanjut ketika bayi berusia delapan bulan. Yaitu umumnya bayi sudah bisa diajak bermain cilukba, permainan ini dasarnya membangun komunikasi dua arah antara orang dewasa dengan anak. Namun jika bayi belum juga menunjukkan respon ketika orang dewasa mengajaknya bermain cilukba, maka menurut dokter Suzy, orang tua harus mewasapadai adanya gangguan autisme pada anak. Gejala yang lebih jelas kata dokter Suzy yang juga terlibat dalam Asosiasi Kesehatan Jiwa Anak dan Remaja Indonesia (Aksewari) ini, yaitu ketika anak sudah beranjak balita, sekitar usia 1-3 tahun. Misalnya hambatan kualitatif dalam bersosialisasi, seperti tidak mampu mengadakan hubungan sosial dengan orang lain, memperlakukan

orang sebagai benda, perilaku dan minat yang terbatas, seperti, mengayunkan badan ke belakang dan ke depan secara berulang-ulang dalam waktu yang lama, memutar roda mobil secara berulang-ulang, memukulmukul kertas ke kepalanya, selalu ingin makan makanan yang sama rasa dan teksturnya.

Gejala lainnya yaitu mengalami hambatan kualitatif dalam berkomunikasi, seperti mengartikan kata-kata secara konkret dengan tata bahasa yang baku, sering terbalik antara kata ‘saya’ dan ‘kamu’, tidak ada perubahan ritme dan intonasi dalam bicara alias monoton, serta tidak bisa bermain pura-pura. (den)

Tips Kesehatan

Hilangkan Ketombe dengan Cara Lebih Alami KETOMBE yang menempel di baju atau di rambut kerap kali menurunkan rasa percaya diri. Selain mempengaruhi penampilan, rasa gatal di kulit kepala tentunya sangat mengganggu. Shampo khusus antiketombe atau bahkan perawatan khusus

rambut dengan bahan kimia mungkin telah dicoba. Tetapi hasilnya nihil. Ketombe menghilang sementara waktu, namun akan kembali muncul. Ada cara lebih alami untuk menyingkirkan ‘si putih’ dari kulit kepala Anda, seperti dikutip dari Times of India, yakni: Cuka Apel Keasaman cuka apel mengubah pH kulit kepala sehingga menyulitkan jamur untuk tumbuh. Hal ini membantu mengurangi ketombe

di kulit kepala. Aplikasikan cuka apel sebelum keramas dan diamkan beberapa lama, lalu cuci rambut seperti biasa. Baking Soda Basahi rambut Anda dan gosok segenggam baking soda, pijat perlahan di kulit kepala dan jangan menggunakan sampo saat menggunakannya. Baking soda mengurangi jamur penyebab ketombe. Minyak Kelapa Pijat kulit kepala menggunakan 3-5 sendok makan minyak kelapa sebelum tidur dan biarkan semalam. Keramas rambut dengan shampo ringan esok harinya.

FOTO NET

Lemon Pijat kulit kepala menggunakan dua sendok makan jus lemon lalu bilas dengan air. Campur satu sendok teh jus lemon dalam segelas air dan bilas rambut dengan cairan itu setelah keramas. Keasaman lemon membantu menyeimbangkan pH kulit kepala yang membantu mengurangi dan mencegah ketombe. Bawang Putih Sifat anti-jamur bawang putih sempurna untuk menghilangkan jamur penyebab ketombe. Pijat kulit kepala Anda dengan campuran bawang putih dan madu lalu keramas seperti biasa. (den)


Air Terjun Terpopuler NIAGARA menjadi air terjun terpopuler di dunia karena keindahannya. Niagara Falls di perbatasan antara Kanada dan Amerika Serikat ini terdiri dari tiga air terjun, yakni Horseshoe Falls, American Falls, dan Bridal Veil Falls yang memisahkan negara bagian New York dan Provinsi Ontario di Kanada. Meskipun memiliki ketinggian hanya sekitar 53 meter, namun Niagara Falls adalah air terjun yang paling indah di Amerika Utara. (*)

B6

NEWS MINGGU 6 APRIL 2014

CURUG CIJALU SUBANG

Keelokan Alam

Kaki Gunung Burangrang

SATU lagi objek wisata curug di Kabupaten Subang yang akan membuat liburan Anda dan keluarga terasa menyenangkan. Selain mudah dijangkau, objek wisata Curug Cijalu di Desa Cipancar Kecamatan Serangpanjang memiliki beberap curug andalan yang siap menyambut Anda dan keluarga. Oleh : Zaenal Mutaqin

U

ntuk sampai ke wisata curug tersebut, Anda tidak akan menemukan jalan bergelombang seperti pada beberapa obyek wisata di Subang lainnya, karena infrastruk-

tur jalan menuju curug cukup baik. Obyek wisata yang dikelola CV Gilang Kencana dan Pemerintah Desa Cipancar tersebut memang nampaknya serius dalam hal pengelolaannya. Hal itu terbukti dengan fasilitas dan ins-

frastruktur menuju areal obyek wisata yang masih asri tersebut. “Objek wisata ini dikelola langsung oleh Desa Cipancar dan salah satu CV, yang bekerja di objek wisata ini semuanya orang desa sini dan karang taruna desa juga dilibatkan,” kata anggota karang taruna Desa Cipancar, Asep Supriatna, Jumat (4/4). Setibanya di obyek wisata Curug Cijalu, Anda akan disuguhi dua curug yang menjadi andalan di tempat tersebut, yakni Curug Cikondang dan Curug Lemper. Kedua curug tersebut sering dikunjungi warga Subang dan luar Kabupaten Subang. “Pada hari-hari libur, seperti hari Sabtu dan Minggu pengunjung akan membeludak. Kalau hari-hari biasa nggak terlalu banyak dan kebanyakan dari luar kota seperti Cirebon dan kota-

Tantang Adrenalin Lewati Jalan Berbahaya PERJALANAN menuju Curug CIjalu di Desa Cipancar Kecamatan Serangpanjang akan menantang adrenalin setiap pengunjung. Pasalnya, sebelum tiba di Curug Cijalu, pengunjung mesti melewati Curug Cikondan, Curug Lemper. Saking sulitnya track menuju Curug Cijalu, maka jarang pengunjung yang sanggup tiba ke curug itu. “Curug Cijalu bagaikan pejantan tangguh, jadi hanya orang-orang tangguh yang bisa menaklukannya. Tracknya selain sulit juga berbahaya,” kata orang yang ditokohkan di Desa Cipancar, Ahmad Muhsin. Di kawasan tersebut, selain memiliki tiga curug besar, juga ada beberapa curug kecil. Untuk menyambangi semua curug tersebut diperlukan waktu dan kondisi badan yang bagus karena jalan menuju ke curug tersebut berbeda-beda kondisinya. Dan yang tersulit itu mencapai Curug Cijalu. “Kalau nggak salah di sini itu ada sekitar 7 curug, namun yang terkenal

itu ada dua, yakni Curug Cikondang dan Curug Lemper. Namun pengunjung tahunya curug itu ya Curug Cijalu, padahal bukan,” tandasnya. Untuk menaklukkan Curug Cijalu selain kondisi badan harus bagus, pengunjung juga harus ditemani warga sekitar untuk mencapainya. Karena jika tidak ditemani sangat berbahaya, hutan yang jarang terjamah orang, juga memiliki beberapa tebing serta harus menyusuri aliran sungai berbatu membuat orang yang baru pertama ke sana akan sangat berbahaya. “Pokoknya harus ditemani warga sekitar, kalau nggak takutnya nyasar atau kewalahan karena jalan menuju ke curug tersebut sangat berbahaya,” imbuhnya. Perkebunan kopi dan hutan hujan tropis akan menjadi rintangan pertama. Selain harus menyibakan semak belukar, Anda juga harus berhati-hati karena ada beberapa kubangan kecil.

Lengah sedikit, Anda bisa terpeleset. Setelah melewati hutan, Anda akan melewati tebing yang lumayan tinggi, bahkan untuk melewatinya harus merangkak. Setelah itu, baru akan melewati satu curug kecil, sebelum sampai di sungai berbatu. “Setelah melewati sungai kecil itu, pengunjung harus lebih hati-hati karena harus berjalan di atas sungai berbatu. Untuk melewati harus melompat dari batu satu ke batu lainnya. Baru setelah itu akan sampai ke Curug Cijalu, sebuah curug yang masih alami dan masih jarang dikunjungi,” paparnya. Curug Cijalu yang memiliki ketinggian sekitar 100 meter tersebut sangat indah dipandang. Setibanya di sana, rasa lelah setelah menempuh perjalann sejauh 3 km dan melewati track yang sulit, seketika akan hilang. “Curug Cijalu adalah curug yang paling indah dan paling tinggi di antara curug-curug di obyek wisata ini,” pungkasnya. (zaenal mutaqin/den)

kota di Jawa Tengah lainnya,” katanya. Selain menjadi wisata curug, di tempat tersebut juga tersedia berbagai tempat yang cocok untuk camping. Biasanya banyak siswa, baik yang berada di Subang maupun di luar Subang mengadakan acara camping bersama. “Iya tempat ini juga suka dijadikan tempat camping, selain itu banyak dijadikan sebagai tempat study tour,” tuturnya. Wisata Curug Cijalu memang bisa dijadikan tempat wisata alternatif bagi Anda yang bingung menentukan tempat obyek wisata. Selain akan disuguhi pemandangan perbukitan kaki Gunung Burangrang, Anda juga akan disambut dinginnya air bersih yang mengalir dari atas curug. “Oh iya, kalau mau ke Curug Cijalunya, Anda harus melewati semak

belukar, aliran sungai berbatu dan beberap tebing. Biasanya pengunjung jarang yang ke sana, mereka biasanya ke Curug Cikondang dan Curug Lemper saja, karena kedua curug tersebut track-nya gampang dilalui,” tuturnya. Salah seorang penunjung asal Kecamatan Pagedan, Marlan, mengaku senang berlibur ke Curug Cijalu. Selain suasana alamnya masih alami, airnya di sini masih terlihat bening. Namun, Marlan menyangkan, Curug Cijalu masih kurang terpubikasikan secara luas. “Hanya sayang, kayaknya curug ini kurang tersosialisaikan secara maksimal. Sebab sepengtahun saya yang datang berlibur ke sini hanya didominasi para penunjung lokal, jarang nampak pengujung luar negeri,” ucap Marlan. (den)


www.inilahkoran.com

MINGGU, 6 APRIL 2014

IKLAN BARIS

BERLANGGANAN?

022- 6127 865 SMS : 022 6171 1593

TARIF IKLAN

Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan (324 mm x 50mm) FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Kolom Baris

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI ROHIM 081 313 125 772, PURWAKA (022) 929 3947, BENNY (022) 9127 0963, SARAH 0896 7740 6271 SOLEHUDIN 081 809 238 777, RICKY 0817 0377 7762, RIO 0811 2202 311, NEDA 085311233456

Rp 60.000/mmk Rp 50.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 15.000/mmk Rp 12.500/baris

(min 2 Baris max 10 Baris)

B7 FESYEN

RUPA-RUPA

CHANDNITYA Harga grosir kain sate, songket tulis francis, korea & batik. Harga & kualitas terbaik. Tlp: 4246197. Pasar Baru Trade Centre Lt 2 Blok D1 No 11-12

AHLI BANGUNAN

RENOVASI RUMAH Bikin canopi, pagar teralis, kitchen set. Hub: Roni 022-70808222

L200414

L140314

ALISA JAYA Bengkel Las Listrik. Mengerjakan Pagar Tralis,Besi, Tempa, Pintu, Handerson,Dll. Mnrm Las Pgln JL.Trs Cikajang Ry Antapani No77A T:085324207815 L260214

AHLI GIGI

“SEMPURNA” Ahli gigi palsu. Trm panggilan psng & peraikan gigi palsu. Bahan bagus bergaransi. Jl Margacinta No 182. Tlp: 7511975/081573779222 L260314

“SAMSUDIN” Ahli Gigi Palsu ,trima panggilan pasang dan perbaikan dengan harga murah kwalitas bagus. Jl Batu Api No.9 Tlp.082117549000/0817624517. Pin BB5J7B50B5 (dkt lampu Merah Bubat)

TOKO KAMIDIA Menyediakan pakaian, kerudung & manset. Pasar Baru Lt 1 Blok A2 No 35-36, Lt D2 Blok K No 30-31. Tlp: 022-4246517/0812207018888 L200414

THREE G Menjual bermacam2 bahan batik modern & ­tradisional, menerima jahitan (tailor). Pasar Baru Trade Centre Bdg Lt.2 BI No 47, 52 & 42. Tlp: 022-424577/4245769 L200414

SEROJA JAYA Jual busana muslim 2 in 1, 3 in 1, kebaya, sarung laki2, sarimbit, Dll. Tlp: 08122359263 Pin: 266DF80A Hilus H

L070314

“SUMBER JAYA” Ahli Gigi Trm Pgln Psg/Perbaikan Gigi Palsu, Procelen, Valuas Prime, Hrg Bs NEGO T: 08122077613 Jl Kbn Kangkung II/4 KIRCON- Bandung L160214

AKSESORI

RATNA FASHION MD Plaza Lt 1 / A.123 T: 022-70123628/081222238688

L270314

AUDRIA JUAL: Accesories kerudung & aneka mangset. MD PLAZA LT.D A.017 T: 081320453836 00

ELSI J UAL: Accesories , Kerudung & ­ Aneka pakaian dalam Pria & Wanita. MD PLAZA Atrium LT.Dasar

00

MAESTRO COLLECTION Grosir & Eceran Macam2 Jaket, Switer, Jaket Kulit Asli, Jas Asli, Kemeja & Kaos. Pasar Baru Lt. 3 Blok A2 No. 18-19-20. Tlp: 022-4245804

AKUARIUM

L020114

“UMMY FASHION” SEDIA: Sarimbit & Non Sarimbit. Pasar Baru Lt. 4 Blok C No. 8F. Pasar Baru Lt. 3 Blok C2 No. 20G. Tlp: 081220281174

L080114

“LILI AQUARIUM” Menjual Rupa2 ikan hias & akuarium. Jl Kebon Kawung No 25 Bandung Tlp: 081320654583 @: www.liliaquarium.com L200314

ALAT HIBURAN

“RAJA DVD MOVIES” Sedia Bermacam2 DVD, MP3, VCD, Komplit. Hrg Mrh. Grosir&Eceran MD Plaza No 316-317 Lt3

00

ANYELIR COLLECTION Menjual aneka baju muslim & baju remaja MD PLAZA Atrium LT.Dasar

00

“WARSEN MANG DIMAN” Pengrajin alat2 karawitan sunda, kacapi, gamelan, calung, kendang, alat kasidah & nasid. Terima service. Jl Soekarno Hatta (Sekelimus) 577. Tlp: 087823631555 L180314

“SUNDA CREATIVE” Menyediakan alat musik tradisional,gamelan besi,kuningan,perunggu,angklung,calung,kecapi, rebana,marawis Dll. Jl Soeta No 3 Bdg Tlp: 022-91120804/081910000400 BB 22DB3E13. aditrax@gmail.com

00

“JATI ALUMUNIUM” Terima pesanan/panggilan buat ­macam2 kaca, etalase, kusen ­alumunium, rolling door, folding gate, dll. Hub: Dadang Jalan Babakan Jati I No 88 Kircon. Tlp: 085320072196 L040214

OEMAH CLAMBIE Menyediakan aneka fashion wanita MD PLAZA LT.D A.012-028 00

ARRIVALS Menjual Fashion remaja grosir dan eceran MD PLAZA LT.D B.031-32 dan B.035 SEVEN STOR Jual Macam2 baju bola dan jaket bola grosir dan eceran termurah MD PLAZA LT.2 No.A218 / 087736905314

BENGKEL

BINATANG

L230214

00

AISY LUCK Menjual pakaian muslim dan Aneka macam sepatu MD PLAZA LT.D B.023 Tlp: 08812047211 00

ABEL COLLECTION Menyediakan aneka pakaian muslim MD PLAZA ATRIUM LT.Dasar Tlp: 081321708559

L250314

L230214

BIRO PERJALANAN

00

HANDSOME Menjual aneka jaket kulit eceran dan grosiran MD PLAZA LT.1 A.117 Tlp: 085222880992

00

KEPERLUAN MOBIL MOTOR

Terima Cat Oven Per Panel 250rb, Salon Mobil 100rb, 1 Hari Selesai Wetlook Bergaransi Tlp: 022-93613435 L200114

00

SOCCERSHOP Menjual baju persib dan Accesories vicking grosir dan eceran MD PLAZA LT.2 B.208 / 022-9339993

KEPERLUAN PESTA

CV. Barokah Mnyediakan & menyewakan: Alat2 pesta ( tenda, kursi, panggung, dekorasi ) & Peralatan catering. Jl Cibeunying Kolot RY No 13/15 Cigadung. Hub 022-2500548/08112208361 L180314

00

ALEA FASHION Menjual pakain muslim & accesories kerudung MD PLAZA LT.D A.201 / 022-92112144 00

PAPIYONG SEDIA: aneka fashion remaja MD PLAZA LT.1 A.125 T: 08562030335

KESEHATAN

MADU PAHIT SUPER AL-MAHAZ Menurunkan koresterol & mempercepat ­penyembuhan diabetes melitus Hub: 081320042025 L200314

FAIZA Menyediakan aneka baju muslim MD PLAZA LT.D A.14 - A.15

MWS - LOMBA TURUN BERAT BADAN Berhadiah JTan Rp.Dptkn Berat Bdn Ideal & Kebugaran ­Secara Optimal. ­Konsultasi & Analisa Tubuh GRATIS. Hub: 082217260972 / 081312301800 Pin BB 29D45771

00

SALMI COLLECTION Menjual aneka fashion remaja MD PLAZA Atrium LT.Dasar Tlp: 081910407702

L160214

“SURANATURAL” Kang Okeu GendengTrm konsultasi & pengobatan supranatural: Kerejekian, pengasihan, pengeretan pas, jodoh, pelet, kena santet, bisnis, Dll. Cocok utk PL, sales, marketing, ­pengusaha. Hub: Jl Bbkn Jati No 120 Rt.01/08 T: 085376515665 L080314

ABAY JERSEY Jersey Grade ORI Cuma 100Rb/Pcs Jl Rmh Sakit No 55 UBER SEDIA: Stelan Futsal, Cutting Polyflex,Dll Hub:081210582898 BB 746F90D9

TOTOK CAHAYA & BEAUTY THERAPIS Melayani: Totok muka, Bdn, Refleksi, Sulam Alis-bibir, make up & buka aura. Jl Uranus B3 No 35 A Mrghy Ry Bandung. T: 081395284005 BB 24D76EA1 L180214

L260214

GREEN GRAPES Menjual aneka baju muslim & Fashion remaja MD PLAZA LT.D B.038 / 081320906160 00

WISATA BASMALAH TOURS & TRAVEL MD PLAZA LT. 2 B-243 / 085721610905

L210314

L080114

00

BIRO JASA ASTINA Melayani: Perpanjangan STNK, SIM, mutasi & BBN dlm/luar Kota. Tlp: 92700876 Jl Amir Mahmud No 22 Cibabat, Cimahi

MARVELLO LETICIA RENT TOY’S Menyewakan keperluan bayi & mainan anak yg berkualitas, dr berbagai merk seperti: bright starts, fisher price, chicco, elle, elc, junior, Dll. Free antar jemput barang, ongkir area Bandung. Tlp: 022-91918105

“NAILA HELM” Sedia: Kaca Helm (Segala Merk), Jas Hujan, Dll. Eceran, Partai Besar/Kecil. Tlp: 085222472826

RATU SCRAFT Menjual aneka kerudung MD PLAZA LT.D B.040 /087824055399

BIRO JASA “MAJU” Terima Pengurusan : STNK, SIM, KIR, Mutasi Se-Jabar, Pasport, PT, CV, SIUP (Antar Jemput) Jl Pungkur No 34 Bdg TLp: 022-91548873/ 081320100546

KEHILANGAN

KEPERLUAN BAYI

00

BIRO JASA

Ingin tampil lebih cantik & awet muda? NDR lightening rating serum jawabannya Hub: 085624501377

00

00

JANGKI PET SHOP Kini semakin dekat melayani anda. Free delivery (antar jemput) ­Grooming hewan kesayangan anda. Jl Cileunyi, Kopo, Antapani. Tlp: 022-5289027/ 73917877/ 7201238 / 7810297

Jl: Beauty water & strong acid. Menjadikan wajah lebih sehat & bebas jerawat. Harga: beauty water 40Rb, Strong acid 60Rb ukrn 250 ml. Hub: 083820904286

B030514

B & J FASHION Menyediakan Fashion muslim MD PLAZA LT.D B.11-18 / 085720558999

FARHAN’S FASHION Aneka fashion dan kerudung MD PLAZA LT.D B.034 / 0818208537

KLINIK THERAPY HERBAL “HIMALAYA” Spesialis mata & ambein tanpa operasi. ­Mengobati: Katarak, rabun, gloukoma, ­slindris, min, plus Dll. Buka: Senin s/d Minggu ­ termasuk hari libur. Tlp: 022-61316971 L210214

Jual minyak zafaron, minyak hikmah, misin, kasturi & madu kurma. Tlp: 081809823188 00

BUKU

RAUDHA MEDINA Menjual aneka pakaian muslim & kerudung MD PLAZA LT.D B.020 / 087821554158

BURSA BUKU MURAH MULAI Rp. 5.000 - Rp. 15.000 MD PLAZA Atrium Lantai Satu 00

ELEKTRONIK

TIANET COMPUTER SYSTEM Sales, PC hardware, notebook, networking, service, upgrade. Jl Sidomukti No 99D Sukaluyu Bdg. Tlp:2516921/2504980/70776921 L260304

PROMO KREDIT Elektronik&Furniture, TV, LCD, LED, Kulkas, Kursi, Lemari, Sring Bed Dll. Syarat KTP & KK. Tlp: 022-92092939/087822637736 L110304

L220214

KOMPUTER

00

CHANDRA SPORT Promo Jersey KW Thai Grade ­­Ori/­Player Issue 1 Pcs: 115,3 Pcs: 105, 6 Pcs: 95. Sedia: Jersey Futsal, Print Club 7 ­Star - Multy Sport. Hub: 085624862326, BB 30D430DA L130114

IQ FASHION Jual T-Shirt bola dan jaket bola MD PLAZA LT.2 B.218 00

NUH BAHTERA SURFINC Menjual ankeka T-Shirt MD PLAZA LT.2 B.0207 / 085721326396

CV. GLOBAL INTI PERSADA Mnrm: Refil toner/tinta, srvc printer, recycle, compatible toner cartridge prntr MRH, ­berkualitas. Antr/jmpt GRTS. Jl Cibeunying Kolot 98A Bdg. Tlp: 022-2517604/081573098806 B230414

KURSUS

FESYEN

Ting-Ting Colection Menjual Macam2 Busana Muslim, Muslim modern, gamis, kaos korea, hongkong, rok hamil, Dll. Tlp: 022-4246006 BB 29A49207. Lt 3 Blok C2 No 16-17 Pasar Baru L010314

MEDWAN JEANS Menjual bahan2 jas, jean, loreng, aska & menerima jahitan. Pasar Baru Lt.2 C1 No 1,2. Tlp: 022-4245700 L010314

SEVEN STOR Grosir & Eceran baju & jaket Bola termurah.MD PLAZA LT.2 No.A218

L260314

Privat Les Khusus SD. Hub: Dra. Wulan. Tlp: 6034551 L040314 00

ALDI/NR Menjual aneka pakaian dalam pria dan wanita MD PLAZA LT.2 B.219 00

ONE’A Menyediakan aneka baju anak dan remaja MD PLAZA LT.D A.023

“ELFA MUSIC SCHOOL CIMAHI” Kelas: Piano, drum, bass, biola, gitar, alat tiup. Jl Sangkuriang No 94 Cimahi. Tlp: 022-6651891/91216356/082115848964 L210214

EY Management (Jasa Training) Motivasi Kerja, Kepemimpinan, Sales dll Telp. 081322198687 (Bandung) 00

L220214

L140314

Mie Baso & Mie Ayam “MONGGO NGERSO” Baso daging sapi asli ‘daging ­pilihan’ silahkan anda mencoba dgn harga kaki lima rasa bintang lima. Jl Gunung Batu No 164 Turunan Jembatan tol L070314

KUPAT TAHU “SINGA PARNA” Terima pesanan, rasa MAK NYOS!!! bikin ketagihan..Rasakan Sesasinya. + 100m dr pintu masuk komp Pasir Pogor/Banyu Biru Ciwastra. Buka tiap hari Jam 6.00-14.00 L070314

MAKANAN

Cappucino cincau, tersedia 6 rasa. dingin/hangat. Trm pesanan utk meeting, arisan & Ultah. Delivery order. Hub: Ibu agbert 081359646232 L260414

NASI TIMBEL BAWEAN Jl. Bawean No 3/PAV Tlp: 022-71441777/081321252222 Sedia & trm pesanan nasi timbel komplit dgn beraneka macam menu(khas sunda) tempat strategis & bersih di tengah kota Bandung WARUNG SI TETEH Tempat sarapan pagi yg pas. Sedia: Nasi kuning, bubur ayam, gado2, lontong kari, cap gomeh, buka jam 06.00-12.00, trm pesanan. Tlp: 085722720648/08565924460. Jl citarum samping masjid Istiqomah “KEDAI TUJUH BELAS” Jl Ranca Goong Indah No 17 Turangga. Tlp: 088213018018263. Pin 331E3460. Sedia aneka masakan khas sunda & aneka minuman. Hidangan utama nasi liwet & mie kocok. Tempat nyaman, tenang, harga murah CUANKI PRATISTA Sedia cuanki babat, ceker & macam2 juice. Jl Pratista Timur No 27 Antapani (Ibu Ratih) Tlp:022-92111071/92386364 KANTIN MAS YONO Sedia pecel lele, nasi uduk, bebek, ayam goreng, soto ayam, babat & kikil. Menerima pesanan Hub: 081322579741. Jl Bbkn Sari I Pinggir Rm. Tigaputri Dpn No 75 L260314

“RUMAH ICE CREAM” Jl Purwakarta No 135 Antapani. Open Monday to Saturday 10Am-10Pm Aneka Macam Ice Cream Spagheti & Steak, Burger & SaladPuding, Juice & YogurtTerima Pesanan Untuk Pesta Tlp: 022-72774870 L250314

“DAPUR SEDAP” Jl Purwakarta No 146 Bandung Tlp: 022-7236577 Buka Selasa – MingguSedia Beraneka macam menu Ayam Keremes, Bebek Rica-rica Sate Telor Puyuh Menu Khusus “IKAN GABUS GORENG” Dll L250314

“RM PADALOMA” Khas Ayam Goreng/Bakar, Nasi Timbel, Ati Amplea, Tempe Bacem, Tahu, Pete Goreng/Bakar Trm pesanan Dus utk Berbagai Acara Jl Purwakarta Raya No 207 (Antapani) Tlp: 022-7270325/ 082321746975 L250314

“RM PADANG SIMPANG DAREK” Jl Inhoftank No 77 BandungTrm Pesanan Nasi Dus/ BungkusUntuk Pesta Hajatan, Ultah, Dengan Aneka Manu dan Menu Khusus “RENDANG HITAM”. Serba Rp. 10.000 Hub: 082398348134 L250314

“HEBOH” Cake & Bakery Sedia : Tiramisu Kukus, Salju Kukus, Lapis Kopi Kukus, Brwonis KukusOutlet: Jl Trs Bubat No. 181 T: 0817255411. Jl Kebon Kawung No. 5 T: 0817255411 Jl Rancaekek No 158 T: 0817255411 L250314

NADIA / JUS Hub: 082127476264 Minuman Vitamin Beraneka Rasa. Bisa Dipesan L250314

“AYAM SAMBAL BACOOOOT DADAKAN” Sedia Ayam Aneka Bumbu : Bakar Metrapi, Horeng Mummy, Goreng Cabe Ijo, Penyet,Dll Dilivery Order: 089634596551/ 085956630097 Jalan Cisaranten Kulon No 49 Sblh SMK Igasar Pindad Bdg L250314

IDOLA JUICE Minuman Penuh Vitamin. Khasiat : Meningkatkan Daya Tahan Tubuh, Menurunkan Kadar Kolesterol, Melancarkan Pncernaan dan Menyembuhkan Segala Penyakit Jl Kuningan Raya No 74 Antapani Tlp: Bp DEDI 085220285502 L250314

MOTAZ’S Aneka Brownies Bakar, Kukus Mini Brownies, Cup Cake. Jl Purbamanik C 27 Komp Guruminda Cisaranten Kulon T:081320309067 L250314

MANTEP Mie Ayam & Baso Racikan Asli Solo Harga ­Terjangkau 100% Halal Daging sapi Ada Bakso Tulang SumsumJl Cibatu Raya No 69 Antapani Tlp: 085720549885 RUSMANTO L250314

Kantin “ NABILAH “ Sedia dan terima pesanan Nasi dos/bungkus dengan beraneka macam menu dan ­minuman. Jl.Ibrahim Adjie No.14 Hub : Teh Elis Tlp.02293228735/085720133669 L220314

TAHU GIMBAL SEMARANG Sedia: Soto Semarang & kupat tahu magelang. Buka: 07.00-20.00. Jl Trs Jakarta No 274 ­samping Trmnl Antapani Bdg. Penasaran?? Buktikan rasanya. Tlp: Ibu Nunun 081322399898 L210314

MOSCOVIS CAKE Mencari alternatif oleh2 bandung? Bosan dgn yg biasa...Murah, lembut & kaya rasa. Outlet1: Jl Trs Jakarta No 274 samping trmnl Antapni Bdg. Outlet2: Komp ruko Kalapa Dua No 10 Jl Ciwastra Bdg L210314

ANEKA KUE ONOL ONEIL Sedia aneka kue basah, bolu loyang, aneka keripik, kue kering, tart, Dll. Murah, fresh & enak. Menerima pesanan snack box, kue nampan Dll. Jl Ciwastra No 182 Buahbatu (Dpn Margahayu RY) Tlp: 087821633233

ARISTA Chiness Seafood & Indonesia Food. DELIVERY SERVICE u/ Aracamanik, Antapani & Sktrnya. Mnrm Psnan u/ Acara: ULTAH, Meeting,Dll Jl Joging Ry Perluasan Arcamanik T:(053)52265739, (022)95113144 / 7218054

“PEMPEK PALEMBANG BIMA” Sedia:Pempek Kapal selam, Lenjer, Kulit Dll. Juga sedia Jus dan Aneka Minuman Jl Bima No 103 Tlp:083820901459 “RM Padang Uda Iwan” Trm Pesanan Nasi Dus/Bungkus u/ Pesta, Hajatan, Ultah, rapat. Tersedia Aneka Minuman & Jus,Dll Jl Kbn Kawung Kios No 18 T:081220305678/ 085222545678 L190314

“GUDEG Kendil Bang Jo” Satu2nya Gudeg Di Bdg dgn Wadah Kedil. Trm Pesanan: Nasi Gudeg, ayam,Tahu,Tempe,Dll (Jual Gerabah utk Bermacam Rebusan dan Koleksi) Jl Kbn.Kawung No 15 (Samping DAMRI) Tlp: 085320305416 L190314

SAUNG TOM YAM Sedia: Makanan Thailand, aneka tom yam, aneka ayam penyet, aneka sup, aneka kwetiaw, aneka 33 nasgor, aneka daging sapi, udang Dll. Delivery Service: 085861390008/76390417. Jl Ters Logam Raya, Buana Sari2 No 2 BUBAT. L140314

MODAL

BPR Mitra Kanaka Terima jaminan BPKB Mbl’88 Up, Mtr’00 Up, AJB Sertifikat. Lowongan Krj U/ Mrktng, dtng Langsung tiap hari kerja. Hub: Bp. Nana Jl Rmh Sakit (Ruko Angrek Residence A No BC Uber) 081394423191/022-95677090

L260214

Monggo Mampir di RM “Sal-Ju” Masakan Khas Jatim, Harga Kaki Lima Rasa Makyus Jl Cidurian Utara No 213 Sukapura Kircon Cab. Jl Pratista Barat/Jajawgi Antapani Buka Jam 16-23.00 L250214

“KEDAI KEMANG” Makan Hemat, Nikmat, Sehat, Chinese Food dan Masakan ­Indonesia ­Minuman Panas dan Dingin Jl Pluto Raya No 52 Margahayu.Tlp: 022-93236435 L250214

Warung “PATIL LELE” Sedia Paket Lele 8Rb, P.Ayam 9Rb, P.Bebek 15Rb, P.Nila Merah 9Rb Sudah Trmsk Nasi, Lalab, Sambel, Tahu,Tempe Jl.Sarimanah Raya No 83 Sarijadi Tlp: 022-61561588 L260114

Nasi Timbel“KHAS SUNDA” Sedia ­Macam2 Mskn Khas Sunda Dengan Harga Terjagkau. Jl Kircon depan Mosel Hub:TEDDY 081809097812 L260114

GUDEG P.L.O Khas Masakan Jawa Tengah Jl Sarimanah Raya No 81 Sarijadi T:022-93557374/ 085721041600 Nasi Grng/Lotek, Mie Baso “SHIDO MAMPIR” Jl Sarimanah Raya Blok XI No 93. Tlp: 022-70072801

L160214

“PINJAMAN DANA” Jaminan BPKB ­Mobil/Motor. Tanpa Survey. Aplikasi di Jemput. Hub: 022-61687828/081321705119 Iman 130114

1-900Jt Jaminan BPKB Sehari Cair Hub: YUSUF ISLAM T:93211432

L260214

L160114

“KANTIN NUGRAHA” Khas Sunda terima pesanan nasi dus/bngks. ­Prasmanan tmpt bersih & nyaman. Jl Babakan Jati I No 56 Kircon belakang Borma lama. Tlp: Ibu Ii 087722603080 L110214

“BUBUR AYAM ASGAR” Menu lengkap, terima pesanan utk pesta/Ultah dll. Hub: Bpk H. Dedi Jl Kiaracondong No 411 depan ALS. Tlp: 91642817/089633315872 L180214

WARUNG IBU SITI Sedia nasi kuning, lontong daging & aneka gorengan. ­Terima pesanan nasi tumpeng. Jl Plered Raya No 22. Tlp: 022-87242040 L180214

“ZHAZAN DURIAN” “PANCAKE DURIAN” Ketan kinca durian, sop durian, es cendol durian, klapertart, ­pannacotta, macaroni cheese, bread ­pudding. Jl Pameungpeuk RY No 5 ­Antapani. T: 022-93008444. http://zhazan.net & http://pancakedurianbandung.blogdetik.com L230214

WARUNG TH STMJ, susu murni, rawon, tahu telor, cwimie dan macam2 minuman. Jl Purwakarta 172 Tlp: 081334410222 L230214

IKAN BAKAR SAMBAL PESISIR Menyediakan: Ikan laut bakar, ayam bakar. Terima pesanan. Jl Rereng Wulung No 10 Sukaluyu & Simpang Dago. Hub: 081320172420 L260214

KANTIN MAS TARKIM Sedia: Ayam Goreng, Pecel Lele, Nasi Goreng, Mie Goreng,Bihun Goreng, Soto Ayam. Terima Pesanan: 081221597073

B260114

L030114

“Solusi Dana Cepat” 1 Jam cair Jaminan BPKB mbl Th’90 Up/85’Up. Bisa take over. Pt MDPU F mncr mrktng (emo) mtr Penghasilan tnggi tak terbatas. Ijazah min SMP. Hub: Iwan Priyanto T: 022-92788674/085221422152 L110214

“PINJAMAN DANA TUNAI LANGSUNG CAIR” Jaminan BPKB Mtr Th’04 Up Mbl Th’97 Up bs take over. KSP Berkah Waluya. Jl Margacinta No 96B ­mencari Mrktng(ME) ijazah min SMU Hub: Panpan/Yayan 61562128/96056383 L210214

OPTIK

L070114

MEBEUL

“NUSAWANGI” Wood Processing & Trading, Menerima Pesanan Kusen, Pintu, Meubeul & Menjual Kayu Sebrang & Lokal Jl Ters Jkt No 7, Jl Cisaranten Kulon No 112 Bdg T: 7205973/08122450500/61666767 L070114

ACEP MEBEUL Menerima Pesanan & Service Kursi, ­Lemari, Kitchen Set Dll. Hub Acep Koswara Jl Sukasirna No 107/208 Rt 06/03 Bdg. Tlp: 082121888308 L070114

MODAL

Anda Bth Dana Tunai Kami Siap Bantu Jmnn BPKB Mbl/Mtr Bisa Take Over Dari Lising Lain T:91976554/ 087823252500/ 082216273673 L190314

Anda Butuh Dana Tunai? Kami siap membantu Untuk pendidikan sekolah & renovasi rumah. Hub: 022-91281380/087822590666

L040314

L070314

SERBA SERBI

Butuh wall sticker yg motifnya limited, tdk merusak cat tembok & pilihannya banyak Hub: 085222676616 L080314

“ANUGERAH POMPA AIR” Melayani/Panggilan: Pengeboran, Jet Pump, Sumber Sible, Service Pompa Air, Silit/Guleng Dinamo, Sedia Filter, Dll. Hub: (ASE)Jl Cingised *Dpn Politeknik Al Islam Cisaranten Kulon HP: 081214491098/ 087823077292/ 022-91709768

L070314

“HADII OPTIKAL” Periksa mata gratis,trima resep dokter, paket Frame+ Lensa Rp.150 rb (Promo) Softlen warna 6 bln 50 rb.Ji.Margacinta No.50. Tlp.022 61675982 / 08124841369. Pin 221E24BB

PEGASUS MAGIC SHOP Menyediakan perlengkapan sulap & magic show MD PLAZA LT.2 A.222 / 081222074399 00

L220314

GROSIR KACA MATA OAKLEY WUANTUM & OAKLEY ­MAGNUM Termurah, Harga Rp 195 Rb. 6 lensa. Jl Kadipaten Raya No 48 Antapani Bdg. Tlp: 082115608380

“BUDI BIKE”(Cabang Kurnia) Bicycle Accesories, sparepart, service Jl Kiaracondong No 405 Bandung Tlp: 08122317165 L180214

TEKSTIL

PELUANG USAHA

B130414

PELUANG BISNIS TERBAIK KAYU JABON Dengan Modal 700 Berpotensi Jutaan ­Rupiah. Hijaukan Bumi, Selamatkan ­Lingkungan Dengan Hutan Tanaman Rakyat Hub: 081322810849 B170314

Peluang Usaha Era Digital 2014. DAFTARKAN No HP anda jd sarana+pnghsln 50rb-600rb/hr. diprgrm teknologi dari VSI Ustd Yusuf Mansur. Tnp ganggu aktivitas, siapapun & dimanapun. www.klikvsi.com. Hub: 082371712228 BB 2302324

LAKSMI TEXTILE Jual macam2 bahan textile grosir & eceran. ­Termurah, terlengkap, kualitas No 1. Pasar Baru Lt 2 Blok B2 No 26 G. Tlp: 022-4246850/4246858. nirajchhugani808@hotmail.com L200414

SHEKINAH TEXTILE Jual macam2 textile grosir & eceran kualitas No 1. Pasar Baru Trade Centre Lt 1 Blok D2 No 1C. Tlp: 022-4246050 L200414

ELMAS TEXTILE Jual beli macam2 kain meteran/kiloan. Jl Cigondewah (Kawasan Tekstil Cigondewah) Blok A1-A2. T: 022-70793572/92901715/08130580530 L040314

TOUR & TRAVEL

00

PENDIDIKAN

CERDAS CERIA Bilingual play group & kids club. Jl Trsn Martanegara No 22. 1. Menrima siswa PG/TK (2-6Th)2. Siswa kids club (2-12Th) - Les Bhs Inggris Les TPA - Les Calistung - Les Bimbel SD - Les Gambar L260314

JML SCHOOL MODELLING, ACTING, DJ MD PLAZA LT. 2 B-234 T:92430147

“PROMO UMROH Al FIRDAUS” UMROH Prog. Rp14,5Jt Akomodasi Fasilitas Bintang 4 Ada Dana Talangan, Bs Dicicil. MD Plaza B-240 Jl Dalem Kaum Lt 2 T:082128141811/ 085956000533/ 91948557 L190314

MOBIL BMW

Di Jual E30m40 Th’90 biru 55Jt. 5281 Th’97 silver 90 Jt. Hub: 081574342232 BB: 28892DB1 00

Rumah Belajar Administrasi & Niaga Widya Yasa. Jl Pelesiran No 93 Tlp. 08172329122 Bandung L240214

PERCETAKAN

“MC ABADI “ Percetakan dan Sovenir (Promo),Payung, Mug,Jam Dinding, T-Shirt,Pin,Ballpoint, dll. Jl Margacinta No.28 Tlp.022 70873660. Email: mcabadiprint 64@gmail.Com

L090314

CHEVROLET

Promo discount menarik & ­banyak hadiah ­lainnya: Spin, Aveo, ­Colorado, Captiva, Trail Blazer. Hub: Iring 022-91881730/085722645683 BB 2750A4CE. Promo hanya di bln Februari L080314

HONDA

Angs 1,6Jt/DP 30Jt “Bawa Pulang Brio” Jazz/Freed DISCOUNT FUNTASTIS Mobilio R.Stock. Tlp: 022-70054038/081519118657

L220314

“BIRDNEST” Cutting sticker, sanblast, ID card. Murah & cepat, harga bs nego. No limit. Bahan : Oracal, kiwalite, ablaze, dll. Hp: 085315320006 BB. 2625CB19 L070314

PIJAT

NENENG PIJAT Pengobatan tradisional, pijat kebugaran pria, pijat kesehatan wanita. Jl Rd Ganda No 25 (Cimindi). Tlp: 081320524916 L200414

PENGOBATAN TRADISIONAL Pijat urut Bu Ella. Jl Natawijaya No 10. Tlp: 022-6044732 L070414

“PIJAT NETRA JASA” Jl Ibrahim Ajie Parabon IV No 9 Kircon (Blk Carefour). Tlp: 022-7563749. Melayani pijat kebugaran pria & wanita, facial massage, penyembuhan, luluran. Bisa utk Ibu hamil. Buka Jam 09.00-22.00

L290414

MITSUBISHI

T 120 SS. DP 10 Jt-an. Hub: 022-9292883/081321468383 B030514

MOTOR HONDA

Honda Beat CW F1 2014 Dp 1,5Jt Ccl 35x549Rb HP:022-92603355 L300314

LAIN-LAIN

“DINA MOTOR” Jual Beli Motor Bekas Tukar Tambah, Cash & Kredit Hub: DENI HIDAYAT. Jl Parakan Saat No 5A Tlp: 91589761/ 085320880090 L250314

“NAGA BALING MOTOR” Jual Beli Tukar Tambah ­Motor Bekas Cash & Kredit. ­Alamat Jl Soekarno Hatta ­No 677 A. Hub Bp ­Mangunsong ­081394642083/­­­022-7314833

L260314

“RUMAH SHIATSU” P/W Tuna netra Trm konsul, pnggln/ditmpt. Teknik pemijatan tekanan jari dari Jepang kombinasi dengan teknik getar (body space medcine) dari Tiongkok kuno. Jl Mercury Tmr No 24 omp ­Margahayu RY Tlp: 61627565/087825431639 L110214

TELAH DIBUKA Terapi tepat, cepat, tanpa obat. Dgn tenaga2 praktisi accupresure ­profesional dgn biaya ringan. ­Menangani gagal ginjal, diabetes dll. Jl Plered 15 No 5 Antapani. Tlp: 022-7270347/08179290363 L180214

Terapi dahsyat dua ustadz. Obati: amandel, stroke, asam urat, diabetes, sakit mata dgn cepat. Jl Jalaparang/Jl Rereng Wulung No 8 Sukaluyu Surapati Bandung ­­ Tlp: 93203839/082120995533 L290214

REPARASI

SERVICE PANGGILAN AC, kulkas, mesin cuci, water heater, solles, solarat, tv, dispencer, Dll. Jl Logam Blk No 24 Bubat. Tlp: 022-61074997

L080314

Butuh Dana Cepat “Kami Solusinya” BPKB Mtr Th’90 Up Persyaratan ringan tanpa survey langsung cair, Bisa semua plat nomor. Hub: Benny 02292487993/083807098821/ 087825598236/082127653899

SALON

“VON” Salon Terima make up, perawatan kecantikan+pemutih’beauty and ­healty, trm rias pengantin,dekorasi,poto pra wedding, video, jahitan jas pria, kebaya ,busana wanita Jl Rd. Ganda Cimindi Tlp: 082118474101/087823100003/02291186967

Depot air minum isi ulang “ANNISA” Bisa di antar. Perum Sarijadi Blok 23 No 42 Bandung. Tlp: 2003233

L040414

L030114

AYAM BAKAR BUDHE SOLO Sedia: Ayam Bakar Dheso, ­Beghana, ­Geprek, Gecok, Plesing, Ayam Garang Asem, Tulang Lunak, Ayam Kalasan,Penyet, Langgi, Liwet Solo. Pesan /Antar: 022-70156359/­­022-92656759. Buka Jam 6.30 - 21.00 Jl Purwakarta No 222 Kel Anteng, Kec Antapani Bandung

Di Jl Cpt Rumah Jl Suci BU LT 154m2 LB 70m2. 750Jt NEGO. Hub: T:082130118853/ 087823434957

L250314

OAKLEY QUANTUM & OAKLEY MAGNUM Untuk sepeda. Termurah, Hrg Rp 195 rb 6 lensa. Jl Kadipaten RY No 48 Antapani Bdg. Tlp: 082115608380

L010114

“GERAI CENDOL HITAM” Ita Martin Khas Kota Purworejo Martin Kristiadi Tlp: 08157933995 Jl. Kircon 328 Bdg

L200414

“RUMAH BAGUS” DiKntrkn Rmh di Perumahan Batu Nunggal 4KT, 3KM, ­Garasi 4 Mbl, 2 Dpr, Km Pmbtu, Gdng, Aman,nyaman, Siap huni. Tlp: 08122364417

L230214

“Butuh Dana Cepat” Jaminan BPKB Mobil & Motor Th ‘90 Up 1 Hr Cair T:085221422152/(022)92788674

L140114

MIE BASO SI KANCIl Cab IP Sedia Mie baso babat, usus sapi, lobak, dorokdok sapi, pangsit, mie ayam sari manis. Dijamin Halal & Nikmat. Jl Sarimanis No.15 Sarijadi Tlp: 081809194996

L230214

DI JUAL RUMAH Lokasi komplek Taman Bunga Cilame Blok-F No 4 type 24 (SHM) Hub: 082118474101/287823100005

L110214

Dicari segera inverstor untuk pengembangan usaha travel wisata, bagi hasil. Minat serius Hub: 085974322203 BB: 22E19162

TERAS JUPITER Sedia Tutut Jeuding, Ayam Keuding, Pisang Mutiara & Pisang Lumpur Jl.Jupiter Brt Blok H2/29F Tlp: 7561981 Mrgahayu Raya

L260214

DiJL Cpt Rmh Drh Bjng Koneng. Jl Villa Asri Blok A No 1/2 LT198m/280m NEGO T:082130118853/ 087823434957

B120214

Anda Bth Dana Cpt Jmn BPKB Mtr’97Up Mbl’87 Up. Proses Cepat T:93366917/087822002338/ 089683552580

L280114 L260114

RUMAH

DiJL Rmh (TP) LT+/- 216m2 Hub:Rudi 081395448687

L040314

Anda Perlu Dana? Jaminan BPKB. Bisa T.O Hub: YUDI BPR (022) 70001085 / 0818619237

L260214

KANTIN IBU TYAS. Harga Irut Rasanya Selangit Masakan Indonesia & Trdsnl. Trm Psn:Nasi Dus, Catering, Snack & Kue, Hajatan,Pernikahan. Jl.Cikajang Raya No 61 Antapani TL7104680/ 081221272222

L210314

L190314

“BUANA BARU” Kursus mengemudi,Anda blm bisa ­nyetir? ­Datanglah pada kami dgn instruktur ­berpengalaman & teknik2 tertentu. Dijamin anda bisa. Jl Trsn Bubat No 105 Tlp:022-708040571/7538047

00

L080314

L260314

KECANTIKAN

L290414

L180314

L110214

Bantu Tutup Kartu Kredit/Kta Hanya Bayar 30% Dari ­Tagihan Terakhir, Hutang Lunas 100% LEGAL. Hub: Sutinah 081281539552/08561061065881

Hilang STNK D 2353 FI An. Bp. Aang. Barang siapa yang menemukan harap Hub: Bp. Aang 087821016038. Jl Cidurian Utara Rt 03/10 No 124 Kel. Sukapura Kec. Kircon

SMS FASHION Menyediakan baju muslim MD PLAZA ATRIUM LT.Dasar

MAKANAN

CIRENG PEUREUM BEUNTA Tdk pake pengawet, es cream moci bikin ketagihan. Delivery service, Komp Margawangi Raya No 8 Ciwastra Bubat. Tlp: 087825474685

B140314

Di Cari: Terapis utk massage ke ­hotel2 , pengalaman tdk di ­utamakan, wanita 25 thn max. Dtng lngsng Jl Pasundan No 120 Ayu Spa: 081809617899

L260314

00

FARAH COLLECTION Menyediakan aneka fashion muslin dan remaja MD PLAZA LT.D B.002-B.003 Tlp: 081325165199

“DYLLY VARIASI” Trm Psng/Service remote control, kaca film, ornamen, power window, tape mobil, bungkus jok, dll. Jl Ters Kircon No 359 Bandung. Tlp: 022-7311960

KAFE

D’COFFE CAFÉ Dengan menu utama kopi MD PLAZA LT.2 A

Hilang STNK asli honda revo D 2754 JB. No rangka MH1BE317CK173744 warna hitam merah Th 2012, a/n Yatman, Jl Cijawura Hilir Rt.004/011 Bubat

CLARIS COLLECTION Sedia fashion remaja MD PLAZA LT.2 B.212 / 081224511843

Prshn IT/ISP Trkemuka di Bdg Mmbthkn:MRKTNG Min D3, Pglmn Min 1Th, Di ISP. P/W.Pny Mtr, SIM C, Lmrn bw lsg Ke: BRI Tower Lt 9 Suite 902,Jl.Asia Afrika 57-59 Bdg

L200414

L210314

00

LOWONGAN KERJA

L200414

FOTOGRAFI

00

00

“PERKASA MOTOR” Variasi, spare part, tune up, strum accu. Tlp: 022-6676579 / 081320226629

MITRA JEANS Mnrm Psn: Celana, kemeja, jaket, rompi, seragam kantor partai besar/kecil. Sedia bahan jeans, katun, kanvas, cino, lea, yapan dril, street. jl Pelesiran Taman Sari No 89 Bandung. Tlp: 081320010912.

B070214

AURELIA Menyediakan aneka Busana Muslim MD PLAZA LT.D B.008

L160214

BAHAN BANGUNAN

Jual “Baju Bola Murah” Hanya Disini Dragon Ball. Jl Marga Cinta No 202 Tlp: 085860147079. Whatsapp 08997930671. Ismet Munggaran

KARTU KREDIT

00

ALAT MUSIK

00

“WINS COLLECTION” Menerima pesanan/menjual busana ­muslim, menerima jahitan pria & wanita. Jl Cipalago Girang No 42B (Samping ­Angkasa) T: 022-76126573/082128284949 Pin BB 235F6BF8

00

FAHIRA Menyediakan aneka Busana Muslim MD PLAZA LT.D B.42-43

L190314

GROSIR & ECERAN CD,DVD, VCD dan MP3 MD PLAZA LT.3

Mr. ABRAHMAN JUAL: Sepatu&Sandal kulit MD PLAZA LT.2 B.211 / 089617569077

L030114

PLANET FASHION MenJual aneka macam fashion wanita MD PLAZA LT.D No.B.14-16

“SIMPLY FRESH” Laundry 237 Kilat, Bersih Wangi & Rapih. Trm Pick Up & Delivery. Jl ­Margacinta No 99. Mustika Hegar Regency RB 4. GARANSI Tlp: 022-61118080. L190114

00

IKUTILAH. Event Akhir Tahun. Photo Contest. Banjir Hadiah Uang Tunai Kategori 0-3Th INFO: add pin 223ba60f EASY ORGANIZER 082121766222

00

MIAOW AQUARIUM SEDIA: Beraneka Macam2 Ikan Hias Air Tawar, Aquarium,Makanan, Obat2an Ikan. Sadang Tengah III No 26 Sadang Serang Bandung Tlp: 2503112

Mejual Perlengkapan Baju Muslim Hub: YUNI 0899616833

L240214

00

00

00

L200214

L020114

DUNIA PAYETTE Grosir/eceran, aneka renda2 & payet/accessories. Pasar Baru Lt 2 Blok A 2 No 9. Tlp: 022-4245778/0817707771

LOUNDRY

L200214

L200414

L220314

“RAVI DENTAL” Ahli pasang gigi. Trm panggilan, cepat, murah, bergaransi. Jl Dr.Junjunan No 83 Pasteur. T: 022-70223271/085222202352

FESYEN

TEN COLLECTION Jual: Aneka baju remaja MD PLAZA Atrium LT.Dsr / 08562100485

L140314

RUMAH

RUMAH ANGGREK komplek: Cikutra Baru XIV No 14. Tlp: 022-7201776. Dibutuhkan segera Adm. Kntr wnt/pria (20-25) bisa komputer L300214

L240114

SUZUKI

Jual shogun SP 2005 komplit pajak panjang. 6 Jt Nego. Hub: Anuy 089605541441 L080114

YAMAHA

Ju al F 1 Z R 2003 O r i s i n i l Ha rga 4 , 3 Jt Ne go. Hub : 0 8 5 34 4 8 69222 L190313


B8

NEWS

INFOTAINMENT

Tenangkan dengan Yoga AKTRIS Emma Watson menemukan kedamaian dan ketenangan hati saat melakukan yoga. Mengutip Dailymail, bintang film Noah juga menjadi seorang instruktur yoga. Menurut wanita 23 tahun itu, hal tersebut membuatnya bisa menghilangkan stres duniawi. “Semua ketenangan itu dari hati. Aku melakukan yoga dan meditasi,” jelas ,” kata Emma kepada majalah Elle Australia. (agusniar ditasani/den)

MINGGU 6 APRIL 2014

Amanda Kini Jadi Feminim

Ultah Amal Jackie Chen

AKTRIS Amanda Seyfried tidak menyangka akan menjadi seorang bintang terkenal. Mengutip Dailymail, karirnya kini semakin menanjak sejak jadi ambassador Givency, brand fasyen ternama rancangan desainer Perancis, Audrey Hepburn. “Ini bukan sesuatu yang aku pernah bayangkan bisa terjadi

LEGENDA film laga Jackie Chen berulang tahun ke-60. Tak berpesta pora semata, Jackie justru akan menggelar konser amal membantu anak-anak bibir sumbing. Mengutip contactmusic, bintang Rush Hour ini mendedikasikan konser amal untuk membantu Operation Smile Konser bertajuk 2014 Peace &

padaku. Aku tidak pernah melihat diriku sebagai seseorang yang bisa mewakili sesuatu yang begitu chic,” kata bintang Les Miserables tersebut kepada majalah bulanan Glow. Amanda yang biasanya tampil kasual, kini berubah menjadi sosok yang feminin dan glamour (agusniar ditasani/den)

Love & Friendship di Beijing, China, Minggu (6/4). Dr Bill Magee dari Operation Smile mengatakan, “Jackie seorang teman baik dan seorang pendukung antusias dari Operation Smile. Jackie berperan integral dalam penggalangan dana untuk Operation Smile.” (arief bayuaji/den)

Dambakan

s a g e T n i p m i Pem PENYANYI Vicky Shu mendambakan seorang pemimpin tegas. Seperti apa?

P

emimpin yang didambakan Vicky Shu itu adalah pemimpin yang termasuk dalam bursa calon legislatif (caleg) dan calon presiden (capres) di Pemilihan Umum (Pemilu) 2014. “Mungkin banyak ya, beberapa calon yang sudah memenuhi kriteria cuma buat aku pribadi ya mudah saja bisa tegas dalam menjalani tugasnya,” kata Vicky saat ditemui di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (3/4). Hingga kini Vicky mengaku belum sama sekali mengantongi sosok yang tepat sesuai dengan kriteria yang dia maksud. Menurutnya, harus berpikir secara matang untuk menentukan pilihannya pada 9 April 2014. Vicky Shu pun mengaku antusias untuk berpartisipasi dalam Pemilu 2014 yang semakin dekat ini. “Pemilu pasti antusias cuma aku belum menemukan sosok yang tepat. jadi aku harus memilikirkan matang-matang,” tandas Vicky. Dia menegaskan, dirinya harus menggunakan hak pilihnya sebagai warga negara Indonesia (WNI) yang sudah berusia di atas 17 tahun. Dia khawatir, jika tidak memilih, surat suara bisa disalah gunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. “Sedangkan buat aku harus menggunakan hak pilih kalau tidak surat suara kita bisa disalah gunakan,” tambahnya. Ditanya soal kecantikan yang dimilikinya, Vicky Shu menyebutkan, tampil cantik tidak harus melaluli jalan operasi, tapi bisa dilakukan secara alami. “Kalau misalnya, buat aku belum dan enggak pengen takut, patokannya lihat mamahku yang cantik, bahwa kalau mau awet muda enggak usah macam-macam,” jelas Vicky. Vicky mengaku ingin tampil apa adanya seperti mamanya. Dia menilai mamanya cuek dan berpenampilan tidak berlebihan. Untuk itu, dia ingin selalu tampil cantik secara alami. Mamahku cuek. Kami nggak terlalu berlebihan, nggak dimacam-macamin,” imbuh dia.

Sedangkan pasangan hidup, Vicky mengaku siap menikah pada 2015. “Maunya tahun depan, tapi belum ada pendampingnya,” imbuhnya Vicky. Dia menegaskan, sangat siap hidup berumahtangga dan jadi ibu rumah tangga. “Kalau siap sudah karena sudah biasa hidup sendiri, dibilang teman juga ibu rumah tangga karena menyiapkan semuanya sendiri,” imbuh dia. Vicky sendiri tak lagi main-main dalam menjalin hubungan asmara. Vicky hanya menerima lamaran pria yang benar-benar serius menjalin hubungan dan bertanggung jawab. “Siapa pun kalau mau serius boleh melamar aku. Kalau serius aku terima, kalau nggak serius ya nggak aku terima,” ungkap dara bernama asli Vicky Veranita Yudhasoka Shu tersebut di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (08/01/2014). Keinginan dara berusia 27 tahun tersebut mencari pendamping hidup rupanya butuh pengorbanan. Bahkan, Vicky harus rela sang adik yang lebih dulu menikah.”Adik aku mau menikah, bukannya aku nggak buruburu, tapi aku nggak dilamar-lamar. Aku nggak mau dipaksakan,” kata dia. Beberapa waktu lalu, pelantun tembang Habis Manis Sepah Dibuang tersebut kabarnya mempunyai hubungan spesial dengan Deddy Corbuzier. Namun Vicky enggan berkomentar/ “Saya nggak tahu jatuh cintanya ke siapa. Lebih baik langsung ke pelaminan, penginnya langsung serius,” tandas dia. Vicky pun membantah rumor soal hubungan spesial dirinya dengan Deddy Corbuzier. Vicky mengaku bahwa pria botak seperti Deddy bukan tipikal pria idamannya. “Sebenarnya cowok botak bukan tipeku,” kata dara berusia 26 tahun ini. Penyanyi bernama lengkap Vicky Veranita Yudhasoka itu menuturkan, selama ini hubungannya dengan pemandu acara Hitam Putih Trans7 itu tak lain hanya sebatas pertemanan saja. “(Soal pacaran) itu gosip. Dari dulu kita sudah berteman baik. Dedi baik banget memang orangnya, kita sudah kenal lama,” kata dara kelahiran Cilacap, Jawa Tengah, 8 Juli 1987 itu. Lantas tipe pria seperti apa yang menjadi idaman Vicky Shu? “Yang baik pastinya, pekerja keras. Ya pokoknya bertanggung jawab sama keluarga,” pungkasnya. (mia umi kartikawati/den)

Sedangkan buat aku harus menggunakan hak pilih kalau tidak surat suara kita bisa disalah gunakan.”

VICKY SHU

Lucky Hakim Door to Door di Dapil PEMAIN sinetron Lucky Hakim turun ke lapangan di daerah pilihan (dapil) demi bertemu masyarakat. Dia bahkan rela door to door agar lebih dekat dengan konstituennya. Menurutnya, meski memakan waktu, door to door untuk menyapa dan bersalaman dengan masyarakat di daerah pilihannya adalah cara yang efektif untuk menarik massa. Kemudian, dia pun tidak pernah canggung untuk foto bersama dengan masyarakat di dapilnya yaitu Bekasi dan Depok. “Saya door to door setiap

hari saya ketemu masyarakat di Dapil saya. Saya nggak bikin pangggung, saya door to door ke masyarakat. Itu sangat efektif. Saya bisa bersalaman kepada 1500 orang sehari. Itu terhitung dari stiker yang kami berikan saat salaman,” kata Lucky kepada saat dihubungi lewat telepon, beberapa waktu lalu. Waktu pelaksanaan Pemilu Legislatif pun semakin dekat pada 9 April 2014. Meski begitu, Lucky optimistis akan meraih hasil yang maksimal

pada pemilu kali ini. Lucky sendiri ikut mengkritisi para artis yang terjun di dunia politik. Menurutnya, para artis ini memiliki modal yang kuat untuk terlibat di dunia politik. “Saya rasa artis itu punya modal yang kuat. Artis itu tidak bodoh. Mereka itu cepat menghapal dan banyak dikenal masyarakat. Itu suatu modal, tinggal diisi dengan wawasan dan pendidikan,” kata Lucky. Memiliki latar belakang

sebagai pemain sinetron, menurutnya adalah suatu keuntungan utama. Masyarakat pun dengan cepat mengenalnya terutama para ibu-ibu. Lucky pun berani mencalonkan diri sebagai caleg agar bisa membantu orang banyak. Dia merasa lewat jalur ini, dia bisa menyuarakan untuk membantu masyarakat yang lebih luas. “Saya optimistis dan yakin di Pemilu 2014 ini,” tambahnya. (mia umi kartikawati/den)

Maudy Antusias Sambut Pemilu PENYANYI sekaligus pemain film Maudy Ayunda mengaku sangat antusias mengikuti pemilihan umum (pemilu) untuk pertama kali. “Iya aku dapat kesempatan ikut pemilu pertama kali ya tahun ini. Aku enggak mau sia-siain kesempatan ini,” kata Maudy Ayunda kepada INILAH di Jakarta, beberapa waktu lalu. Bintang film Perahu Kertas itu menginjak usia 19 tahun. Meski baru pertama kali, Maudy mengaku sudah mencari tahun tentang beberapa calon legislatif dan calon-calon Presiden yang ikut dalam Pemilu 2014. “Aku mulai cari tahu. Lewat berbagai informasi termasuk ada juga tahu dari orang lain,” kata gadis bernama lengkap Ayunda Faza Maudya. Menurutnya, menyumbangkan suara pada saat pesta demokrasi adalah salah satu cara untuk membangun negara. Dia menegaskan, tidak akan Golput dalam Pemilu nanti. Namun, dia belum menentukan pilihan. “Ini kan pertama kali buat aku (ikut memilih), jadi aku akan menentukan hak pilih aku. Jadi jangan golput untuk bisa merubah ke yang lebih baik,” ujar Maudy. Ditanya pilihannya, dia mengaku belum mendapatkan sosok atau calon pemimpin. Maudy lebih mencari calon pemimpin berdasarkan latar belakang dan track recordnya terlebih dahulu. “Aku sih belum menemukan pilihan, masih baca-baca cv atau latar belakang para calonnya,” tambahnya. (mia umi kartikawati/den)


Inilah.com grup INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

EDISI NO 144 TAHUN I/2014

InilahBogor dari bogor untuk indonesia

RP 2.000

Website www.inilahkoran.com

Email redaksibogor@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahbogor.com

Twitter @inilahBogor

MINGGU, 6 APRIL 2014 www.inilahkoran.com

Line Chat inilahBogor

REDAKSI /IKLAN/sirkulasi: RUKO ARYAWIDURA JALAN AHMAD ADNAWIJAJA 11A KOTA BOGOR telp: 0251-8359233 (Hunting) 0251-8359167 (Redaksi). Fax 0251 8359271. Harga Langganan Rp 55.000/Bulan

Telkom Bakal Bekukan Flexi

JOKOWI

SPIRIT BARU

Mahasiswa dan Buruh Bogor Beri Dukungan

INDRA UTOYO

NAMA Jokowi dinilai mampu memberi spirit dan harapan baru bagi bangsa Indonesia untuk bangkit kembali dari keterpurukan di segala bidang kehidupan berbangsa dan bernegara.

INILAHCOM, Jakarta-Teleko­munikasi Indonesia Tbk (TL­KM) akan membekukan bisnis Flexi pada masa mendatang. Menurut Direktur Inovasi dan Strategi Portofolio PT Telkom Tbk, Indra Utoyo, bisnis Flexi tidak menguntungkan lagi. “Telkom sedang menata portofolio. Jadi Telkom milih industri mana yang menarik dan kompetensinya ada. Bisnis-bisnis yang sudah tidak menarik dan mati di industri akan diretren (dibuang),” ujar Indra usai RUPS di Jakarta. Indra menjelaskan nantinya Flexsi akan masuk ke Telkomsel. Sehingga Telkom tidak lagi menggeluti bisnis CDMA. “Flexi adalah bisnis CDMA yang perlu direvitalisasi karena secara regulasi, teknologi dan bisnis memang sudah tidak menarik seperti dulu. Rencana kami melakukan konsolidasi secara grup di mana Flexi akan konsolidasi ke Telkomsel,” katanya. Oleh karena itu lanjut Indra setelah Flexi masuk akan memperkuat ekspansi Telkomsel salah satu anak usaha Telkom. “Untuk itu Telkom sudah melakukan upaya trial yang sudah

Oleh: AHMAD SUDARNO { IMAN R asudarno@gmail.com

P

enilaian tersebut disampaikan puluhan mahasiswa dari beberapa organisasi kemahasiswaan di Bogor. “Kami yakin Jokowi bisa mengemban amanah,’’ kata Amin Fazri, Ketua Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama Kabupaten Bogor, dalam kegiatan Konsolidasi Nasional bertema “Jalan Perubahan Menuju Indonesia Raya” di Istana Ballroom Hotel Sa­ lak, Sabtu (5/4/2014). >> bersambung hal B7

>> bersambung hal B7

Mess PT Antam Makan Korban Jiwa INILAH, Nanggung-Hujan deras yang terjadi beberapa hari ini di Kabupaten Bogor, banyak menimbulkan bencana di kawasan pertambangan emas Antam Gunung Pongkor. Setelah delapan orang gurandil tewas terkubur dua hari lalu, Sabtu (5/4/14) petang pukul 18.00 WIB, seorang kontraktor tertimbun tanah longsor. Nasikun (50), seorang kontraktor di penambangan emas PT. Antam itu, dipastikan meninggal dunia tertimbun longsoran tanah. Nasikun, karyawan dari PT. Jaya Abadi, perusahaan rekanan PT Antam Tbk itu, meningal tertimpa mess yang roboh akibat tanah longsor. “Kami baru saja selesai bekerja dan sedang beristirahat di mess. Tiba-

tiba terdengar suara gemuruh dan gempa. Saya dengan teman-teman yang lain keluar dari mess untuk menyelamatkan diri. Namun, Nasikun tidak sempat

KIRANA LARASATI

Jangan Korupsi

menyelamatkan diri,” ujar Andi, teman satu pekerjaan korban. Diceritakan Andi, tanah longsor yang menghancurkan mess para penambang dan menewaskan satu pekerja itu, akibat hujan yang mengguyur wilayah Pongkor sejak Sabtu malam lalu. Pekerja tambang sempat mendapatkan imbauan agar waspada saat bekerja. “Memang, sudah tiga hari ini hujan turun terus-menerus,” tuturnya. Tim eva­ku­asi dari pihak PT Antam dibantu war­ga setempat melakukan pencarian jasad Nasikun yang tertimbun tanah dan material bangunan mess. Pencarianpun sedikit kesulitan, karena cuaca yang masih hujan dan lokasi yang curam cukup menyulitkan tim evakuasi.

INILAH, Jakarta-Kirana Larasati prihatin korupsi masih menjadi momok di Tanah Air. Kirana berharap wakil rakyat mendatang tak korupsi. ‘’Kalau korupsi, aku sudah nggak bisa ngomong. Soalnya korupsi bukan hanya untuk orang yang ingin kaya, tapi juga pride dan ego. Makanya sebagai manusia harus ingat batasan moral,” ujar Kirana di Jakarta Selatan. Pemain film CJR The Movie 2 ini menilai, masalah korupsi menjadi perhatian serius, mulai dari lingkup keluarga. “Jangankan di negara, di tingkat keluarga saja sudah ada yang korupsi kok dengan cara ambil uang jajan,” jelas dia. (Aris Danu Cahyono |Inilah.com)

>> bersambung hal B7

Tutur

Alfian Alfian Mujani Mujani

Awasi Hari Tenang USAI sudah masa kampanye Pemilu Legislatif 2014. Kini kita memasuki hari-hari tenang, menanti tibanya hari penentuan bagi seluruh kontestan, 9 April 2014. Tak perlu ada yang dicemaskan. Toh, masa kampanye yang semula dikhawa­ tirkan akan menimbulkan ketegangan, nyatanya berjalan lancar dan nyaris tak ada insiden berarti. Kecuali di Provinsi Aceh yang masih diwarnai teror dan intimidasi. Kita maklumi saja, karena Aceh belum sembuh dari luka-luka masa lalu yang terlampau parah. Yang perlu kita kritisi di masa tenang ini adalah prilaku para kontestan. Apakah selama masa tengan ini mereka memanfaatkannya dengan benar, yakni mempersiapkan mental untuk menghadapi segala kemungkinan. Atau mereka memanfaatkannya untuk bermain curang dengan melakukan serangan fajar menebar uang suap alias money politic. Money politic adalah awal dari korupsi. Jika ada kontestan yang melakukan praktik ini, harus ditolak dengan tegas. Jika tidak, sama artinya kita telah membukakan jalan bagi para koruptor untuk menempati rumah rakyat.

KOMUNITAS SOJARU

Mereka Mencari Nafkah Halal dengan Kreatifitas Anak Jalanan adalah mereka yang harus hidup di jalanan untuk menyambung hidup dan merangkai masa depan. Ada yang mengamen, ada yang berjualan koran atau ada juga yang berdagang asongan. Yang membedakan pengemis dan anak jalanan adalah pada cita-cita dan harapan yang dimilikinya. DI tengah teriknya matahari Kota Bogor, terlihat mereka membawa alat musik sambil mendendangkan lagu. Yang mereka cari adalah nafkah untuk menyambung hidup dengan cara yang halal. Namun karena keadaan, mereka harus menerima keadaan sebagai anak jalanan. Walaupun demikian, mereka tetap melahirkan beberapa karya lagu dan terus mengasah kreatifitas.

INILAHBOGOR | A. SUDARNO

Dengan berkumpulnya anak jalanan di Jalan Baru, Kota Bogor, mereka membentuk kelompok musik yang bernama Sojaru. Sojaru sendiri merupakan singkatan dari Solidaritas Jalan Baru, yang artinya kumpulan anak-anak jalanan dari Jalan Baru. “Memang untuk komunitas pertama yang dibentuk sesepuh kita, adalah Komunitas Jabaru yang kepanjangan dari Jalan Baru. Untuk mempertahankan tradisi dari pendahulu kami, maka kita membuat komunitas Sojaru ini,”ungkap Muhammad Ibnu Fadillah yang merupakan salah satu anggota Sojaru. Fadillah melanjutkan, dirinya dari semasa kecil memang sudah turun ke jalan, lalu berkenalan dengan para anggota Sojaru saat ini. Ikatan batin yang kuat tercipta, karena mereka berbagi susah senang bersama

di jalan. Persaudaraan mereka meluas hingga ratusan anak jalanan tergabung dalam komunitas ini. “Kalau dikumpulin kita udah seratus lebih mas, namun yang sering bareng sama saya yah kita belasn saja mas. Tapi kita tetep solid, dan menghargai satu sama lain,”ujarnya kepada Inilah Bogor. Walaupun kerap dipandang sebelah mata, Fadillah dan kawan-kawan terus berusahan melahirkan kreatifitas mereka. Alat musik yang dipergunakan pun berbeda-berda, selain itu mereka mengasah kemampuan masing-masing dengan alat musik yang berbeda. Dari mulai gitar, ukulele, jimbe dan alat untuk mengamen lainnya mereka gunakan. “ Sampai suling dan biola pun kita juga suka >> bersambung hal B7


www.inilahkoran.com

URBAN

MINGGU, 6 APRIL 2014

B2

, L A K O L S FAN L A B O L G A R E SEL yil m a f ig b e r a e w , b -Not just a fans clu , Simple, Care “ “Classy, Integrity

SEPAK bola merupakan cabang olahraga yang paling digemari saat ini, mulai dari kalangan anakanak hingga orang tua, semuanya sangat menyukai untuk memainkan maupun menonton pertandingan yang dimainkan oleh 11 orang tersebut. Oleh : Achmad. S z_monenory@yahoo.com

T

ingginya animo masyarakat untuk menyaksikan sebuah pertandingan sepak bola baik yang mempertemukan antara tim sepak bola lokal Indonesia maupun klub yang berasal dari luar negeri terutama eropa inilah, seolah menjadi menjadi titik awal mulai bermunculannya kelompok suporter sepak bola. Para suporter ini bersatu dan menggabungkan diri dalam sebuah wadah organisasi karena merasa memiliki kesukaan yang sama dengan klub tertentu dengan berbagai alasan. Bagi suporter klub dari kompetisi domestik seperti Indonesia Super League (ISL), mereka bisa dengan langsung memberikan dukungannya kepada tim yang dicintainya dengan datang langsung ke stadion. Akan tetapi tidak bagi para penggemar tim sepak bola dari kompetisi luar negeri. Mereka terpaksa hanya bisa mendukung tim kesayangannya saat bertanding dari depan layar kaca saja. Namun seiring perkembangan zaman, masing-masing individu dari penggemar tim-tim luar negeri ini mulai berusaha un-

tuk mencari teman yang memiliki kesukaan terhadap tim yang sama, dengan tujuan agar bisa beramasama memberikan dukungan kepada tim kebanggaan mereka. Kini, di Indonesia sudah banyak sekali bermunculan berbagai komunitas penggemar tim sepak bola. Khususnya yang berasal dari dataran eropa seperti Milanisti Indonesia, Juventus Club Indonesia, Indo Barca, Indo Man­ United, Madridista Indonesia dan lainnya. Hebatnya lagi, mereka tidak hanya berdiri sendiri tapi langsung berafiliasi dan berada di bawah naungan komunitas suporter yang berpusat di masing-masing klub Eropa yang mereka dukung. Di Indonesia, perwakilan komunitas ini berpusat di Jakarta dan kemudian berkembang ke daerah-daerah. Termasuk di antaranya di Kota Bogor. Anggota komunitas ini pun berasal dari berbagai kalangan. Mulai dari pelajar, pekerja kantoran hingga ibu-ibu rumah tangga. Selain itu cukup mudah untuk

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

InilahBogor INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS: WWW.INILAH. COM, WWW.INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW.JAKARTAPRESS MAJALAH: INILAH REVIEW

PENDIRI: Muchlis Hasyim, Alfian Mujani PEMIMPIN UMUM: Alfian Mujani PEMIMPIN REDAKSI : Zulfirman Tanjung PEMIMPIN USAHA: Fahmi Alamsyah Korlip: Rifki Setiadi Redaktur: Achmad Sudarno, Iman Rahman Hakim, Imam Bachtiar, Ivan Dipiadi, Ditimas Bagusramdan, Latifa Fitria, Adilla Prasetyo Wibowo Artistik: Yana Nasrul Ansori (Koordinator), Ali Mutaqin, Nasyid Nurhasan F (Design Grafis), Hendi Novian Lesmana (Fotografer) Kepala Biro: Budi Pamungkas IT: Subhi Sugianto Keuangan: Evi Novianti Iklan: Pudji Riyanto (Manager), Idfi Maulana, Ifi Maya Andriani, Firli Eka D, Arie Hasan, Fahru, Erol Erlangga Sirkulasi: Eva Hendra HR (Manager), Ricky Iskandar, Achmad Jumaedi, Mudrikah, Muhamad Taufik, Heri Kurniawan, Resha Zulfikar Bunai Ekpedisi: TB Asep Umum: Adi Rachmadi PENERBIT: PT. INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Ruko Aryawidura Jl. Achmad Adnawidjaja (Pandu Raya) 11A Kota Bogor Telp. 0251 8359233, 0251 8359167 Fax. 0251 8359271 No Rek Sementara: BCA KPC Padjajaran 7380463002 a/n Alfian Mujani Wartawan Inilahkoran dibekali tanda pengenal dan dilarang menerima dan meminta apapun dari narasumber

menjadi anggota komunitas ini dan tidak ada persyaratan khusus. Terpenting setiap anggota mencintai dan mendukung klub yang sama, itu sudah cukup. Selain menggelar nonton bareng setiap pertandingan tim yang didukungnya, berbagai kegiatan juga digelar oleh komunitas ini sebagai bentuk eksistensi mereka dengan menggelar berbagai kegiatan sosial. Salah satu komunitas penggemar sepak bola yang ada di Kota Bogor yakni Chelsea Indonesia Supporters Club (CISC) Bogor. Sesuai dengan namanya, komunitas ini merupakan kumpulan pecinta klub sepak bola Chelsea yang berasal dari Inggris. Tim berjuluk The Pensioners, The Blues ini memiliki basis pendukung suporter hampir di seluruh negara.

Ketua CISC Bogor, M Indra Heriana menjelaskan, awal terbentuknya komunitas pencinta klub Chelsea di Bogor bermula dari dua orang yang sangat ngefans dengan Chelsea dan biasa nongkrong bersama serta nonton bareng di saat tim kebanggaannya itu bertanding. Dari sanalah akhirnya mulai tercetus untuk membuat komunitas pecinta klub Chelsea. Akhirnya pada tanggal 15 September 2007 CISC Bogor resmi terbentuk, namun agar organisasi yang mereka bentuk itu diakui, kemudian kedua penggagas itu berangkat ke kantor pusat CISC Indonesia di Jakarta. Setelah memenuhi segala persyaratan yang diminta, mereka pun akhirnya resmi mendirikan CISC Bogor. ”Pertama kali anggota CISC cuma ada 2 orang tapi seiring dengan berjalannya waktu, kini sekarang mempunyai anggota sebanyak 187 orang. Setiap bulannya, rutin menggelar pertemuan. Kami selalu ngumpul bareng di base camp, mengadakan kegiatan seperti bermain bola kaki dan futsal untuk menambah kekompakan sesama anggota dan memperat tali silaturahmi,” ujar dia. Tidak hanya itu, setiap Chelsea bermain, mereka selalu

menggelar nonton bareng di base camp maupun di rumah makan. Bahkan, untuk lebih mengakrabkan sesama anggota, kerak dilakukan gathering dan berkunjung ke regional kota lain. ”Apabila tim Chelsea berkunjung ke Indonesia, kami pasti menyempatkan diri untuk nonton langsung di Gelora Bung Karno Jakarta dan bergabung dengan CISC dari seluruh Indonesia,” ujar Indra. Menurutnya, tidak ada persyaratan khusus bagi para penggemar Chelsea yang ingin bergabung. Hanya tinggal datang ke base camp. “Yang jelas harus benarbenar ngefans dengan Chelsea dan tidak tergabung dengan komunitas lain, itu saja,” kata dia. Namun mereka juga harus tetap berjiwa besar, apabila klub yang didukungnya ternyata pada akhir pertandingan tidak memperoleh hasil sesuai harapan. Karena hal itu merupakan salah satu bentuk pendewasaan Visi & Misi: diri. MAKSUD didirikannya Chelsea Indonesia Supporters Club adalah sebagai wadah untuk berkumpulnya para pendukung klub sepak bola liga Inggris Chelsea FC di Indonesia, yang mana diharapkan CISC dapat mewakili aspirasiaspirasi para pendukung Chelsea FC di Indonesia serta bermanfaat untuk sekitar.


www.inilahkoran.com

RUANG

MINGGU, 6 APRIL 2014

B3

TREASURE OF MU Gunung Padang, Situs Sezaman Mesir INILAH, Bogor - Balok-balok batu berserakan di mana-mana, berpusat di gunung yang berusia sangat tua sekali. Tidak hanya di sana tetapi juga di pesawahan, di sekitar rumah-rumah penduduk, bahkan diperkirakan masih tak terhitung jumlahnya tertanam di bawah bukit dan tanahnya yang amat subur. Lokasi situs ini berada di ketinggian 885 m dpl, di Gunung Padang, Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur. Situs Gunung Padang adalah peninggalan megalitik terbesar di Asia Tenggara dengan luas bangunan purbakalanya sekitar 900 m² dan areal situsnya sekitar 3 Ha. Bangunan punden berundaknya berbahan bebatuan vulkanik alami dengan ukuran yang berbeda-beda, unik sekaligus melayangkan dalam benak Anda, sisa apa ini sebenarnya? Tepat di puncak gunungnya, bebatuan tersebut berserakan dengan denah mengkerucut dalam 5 teras. Diperkirakan batunya berusia 4000-9000 SM (Sebelum Masehi). Situs megalitik ini sendiri berasal dari periode 2500-4000 SM. Ini berarti bangunannya telah ada sekitar 2.800 tahun sebelum dibangunnya Candi Borobudur. Bahkan, usia situs megalitik ini lebih tua dari Machu Picchu di Peru. Situs megalitik Situs Gunung Padang diperkirakan sezaman dengan bangunan pertama Piramida di Mesir. Kata “padang’” dalam bahasa Sunda berarti caang atau terang benderang. Ada juga pengertian lain dari istilah “padang”, yaitu: pa (tempat), da (besar; agung), dan hyang (eyang; moyang; leluhur), dari ketiga kata tersebut kemudian kata ‘padang’ dimaknakan sebagai tempat agung para leluhur. Situs Gunung Padang merupakan peninggalan zaman batu besar yang tak ternilai harganya. Bentuknya berupa tiang-tiang dengan panjang rata-rata sekitar 1 meter dan berdiameter rata-rata 20 cm, berjenis andesit, basaltik, dan basal. Geometri ujung batu dan pahatan ribuan batu besar dibuat sedemikian rupanya teratur berbentuk pentagonal (lima sudut). Angka 5 juga seakan memberikan identitas pemujaan bilangan ‘5’ oleh masyarakat Sunda dahulu kala. Hal ini membedakannya dengan Babylonia yang menganggap sakral angka 11 atau Romawi Kuno dengan angka 7. Simbol ‘5’ tersebut mirip dengan tangga nada musik Sunda pentatonis, yaitu: da mi na ti na. Oleh karena itulah, selain kompleks peribadatan purba, banyak juga menyebut Situs Gunung Padang sebagai teater musikal purba. Batu-batu andesit Situs Gunung Padang tersebut hanya dapat ditemui di sekitar Gunung Padang. Begitu menyeberangi Kali Cikuta dan Kali Cipanggulaan, tidak ada lagi batu-batu besi seperti itu. Masyarakat setempat percaya bahwa batuan andesit itu terlebih dahulu diukir di satu tempat yang kini disebut Kampung Ukir dan dicuci di satu empang yang disebut Kampung Empang. Hingga kini terhampar berserakan sisa-sisa ukiran batu purba tersebut. Kampung Ukir dan Kampung Empang berada sekitar 500 meter arah tenggara Situs Megalitik Gunung Padang. (net)

InilahIklan RUMAH RUMAH JL. BANGBARUNG RAYA cocok untuk usaha, strategis, Lt.220 Lb.185, 6KT, SHM. Hub : 087889000835/08121108881 D/TAP JUAL CEPAT TANAH GUDANG SIMPANAN DI SENTUL, HGB, 900m2, harga 3M. Hub: Adi 08161837508/081299121827. D/TAP RUMAH SENTUL CITY TAMAN IMPERIAL GOLF Jl. Puri kencana Lt 336 m2, Lb 310 m2, 2 lantai kamar atas 3 kamar bawah 1, dapur 2, harga 2,7 M. Surat masih AJB. Hub : Ida 087873962949 D/TAP RUMAH 2 LANTAI SIAP HUNI DI VILLA BOGOR INDAH Samping kolam renang. Luas tanah 120 m Lb 174m. KT 4+1. KM 2. SHM. PAM listrik 1300. AC. Kitchen set ala mini bar. Harga 800 juta. Hub lukas Angelo 081385306664. D/TAP RUMAH 2 LT SIAP HUNI, CIAPUS SUKAMATRI LT 200 M2, lt atas 2 kmr, ruang kluarga, kmr mandi, lt bawah 2 kmr, dapur kering & basah, grsi mobil & kmr pmbntu, RT & kluarga, lstrik 900w surat AJB, Rp 370 Nego. Hub: 085222778272

LOWKER

PERNAHKAH mendengar kisah sebuah “negeri surga” yang hilang? Negeri yang peradabannya sudah sangat maju dan berakhir karena sebuah bencana gempa bumi dan air bah dahsyat yang menenggelamkan negeri tersebut. Oleh : Rifky Setiadi rifky.setiadi.275@gmail.com

K

isah negeri surga masih menjadi pertanyaan dan kontroversi. Jika negeri itu pernah ada, dimanakah ia? Ada yang menyebutnya negeri Atlantis, ada juga yang menyebutnya Lemuria atau Mu. Namun hingga kini, keberadaan negeri itu masih menjadi catatan di masa silam dan belum bisa dipastikan. Apakah kisah tersebut hanyalah mitos dan dongeng belaka? Ataukah kisah tersebut adalah fakta yang terjadi di masa silam? Teti Puspita Sari sebagai Producer, Director, dan Script Writter melakukan penelusuran kisah yang berkembang itu bersama Irsa Hutama (Camera Person), Aris Sanjaya (Editor), Aditya Budiman (Animator & Motion Graphic), Roy Tri Gunawan (Design Graphic) dilengkapi para Researcher Rian Irawan Hariyadi dan Ali Khan. Team movie asal Bogor ini membuat film dokumenter series “ Treasure of Mu “ . Inilah sebuah film dokumenter mengenai penemuan-penemuan harta karun yang erat kaitannya dengan sejarah peradaban manusia. Berangkat berdasarkan bukti arkeolog dan beberapa teori yang dikemukakan oleh para peneliti, team movie ini berasumsi mengenai lokasi negeri surga itu. Kemungkinan yang diperkirakan berlokasi di Samudera Pasifik di wilayah sekitar Indonesia saat ini. Asumsi itu muncul dari penjelasan sebuah karya Augustus Le Plongeon, seorang peneliti dan penulis abad ke-19 yang pada saat itu sedang meneliti situs-situs purbakala peninggalan bangsa maya di Yucatan. Dia menunjukkan bahwa peradaban Lemuria atau Mu lebih tua dibandingkan Atlantis, yaitu muncul di periode 75.000 SM – 11.000 SM. Sedang Atlantis baru muncul di periode 13.000 SM – 5000 SM. Dilihat dari rentang periode, bangsa Atlantis dan Lemuria (Mu) seharusnya pernah hidup bersama selama ribuan tahun. Episode pertama dalam film dokumenter “ Treasure of Mu “ adalah menguak penemuan-penemuan harta karun

di Gunung Padang, Cianjur, Jawa Barat. Apakah harta karun tersebut ada kaitannya dengan Lemuria atau Atlantis? Dalam film dokumenter ini dipaparkan fakta-fakta ilmiah dari para peneliti Indonesia yang tergabung dalam tim riset mandiri terpadu dan juga sudut pandang dari spiritualis dan ahli metafisika. Pada awal masehi, bumi Nusantara masih diyakini berada di jaman primitif oleh kebanyakan ahli. Bagaimana mungkin ada peradaban tinggi sebelum 10.000 tahun yang lalu? Fakta di Gunung Padang justru berbicara lain. Apapun pendapatnya, Gunung Padang bukanlah buatan alam. Ciri-cirinya memperlihatkan proses bahwa ada sentuhan manusia yang membuatnya. Penelusuran akan penemuan-penemuan harta karun peninggalan peradaban masa lalu ini diharapkan bisa dimaknai dengan sebenar-benarnya sebagai harta karun yakni ilmu pengetahuan. Begitulah akhirnya, penelusuran itu disimpulkan. Ilmu pengetahuan tidak ada yang salah. Yang salah adalah ketika ilmu pengetahuan tersebut digunakan tidak

sebagaimana mestinya, apalagi untuk menyakiti sesama. Benar atau salah kembali kepada sudut pandang bagaimana kita berpikir, berucap, bertindak. Karena kebenaran absolut adalah Tuhan. (*)

Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Ruko Aryawidura Jl.Ahmad Adnawijaya 11A Kota Bogor. Telp: 0251-8359233 (Hunting) 0251-8359167 (Redaksi) Fax 0251 8359271 lgsung/kirim ke: MYBABYSHOP. Jl. raya BogorJakarta Km 49, Kandang Roda Nanggewer Bogor. (300mtr dr lmpu merah Sentul arah Cibinong) Hub: iwan 083811337778 DIBUTUHKAN ADM: Wnt, jujur, berpenampilan menarik, usia max 27th, mampu bekerja dlm tim. Kirim lamaran ke: 88 Celuler Plaza Jambu Dua Lt.1 Blok B No.15. Up: BP. Chandra DIBUTUHKAN KARYAWAN: Laki/Perempuan, usia max23th, bisa bekerja dalam tim dan secara shift, Kirim ke: Sate Tegal, Jl. H. Achmad Adnawijaya (Panduraya) no.42 Bogor

TANAH TANAH MURAH ASET INVESTASi, menguntungkan, Luas Tanah 6000M, Cigudeg Jln.R1 , Rp 150 rb/meter ,surat AJB Hub 081880352008578119736 TANAH PINGGIR JALAN KALIMALANG Kp Dua R1, Surat AJB, Rp.150Rb/ M2 Hub 0818803520085781197365 RUKO LT. 295M, Jln KH.Mas Mansur Jakarta Luas Bangunan -+ 500M,3Lt Rp 17M (nego) Hub 0818803520-085781197365 TANAH, BAGUS UNTUK RUKO/USAHA, Tanah Baru bogor 3000M, SHM 1,5jt/M. Hub 0818803520-085781197365

DIBUTUHKAN SPG: Wanita, jujur, berpenampilan menarik, pekerja keras, rajin, mampu bekerja dlm tim, berpengalaman/tidak, lamaran lengkap ditulis tangan. kirim ke: MYBABYSHOP, Ruko vip, jl. Pajajaran No.88. (dkt RS Azra Bogor)

TANAH JL.SURYA KENCANA, Luas 6354 M,cocok untuk Ruko. Rp. 7Jt/M. Hub 0818803520085781197365

DICARI STAFF ACCOUNTING: Berpengalaman, WNT, Usia max 25 th, domisili Bogor, datang

TANAH LOKASI CIGUDEG, Luas 19100M, SHM harga 150rb/M2 .Hub

0818803520,085781197365 TANAH ADA BANGUNAN TUA, Jln. Raya Cinangneng Luas Tanah 500M, SHM 1.250M Hub 0818803520-085781197365. TANAH 9 HA, Surat SHM Jl.Raya Cigudeg R1, manfaat besar harga Cuma 150rb/M. Hub 0818803520-085781197365 GUDANG X SEMBAKO Luas 869M, Pinggir Jln. Raya Cinangneng R1 SHM , harga 4M (nego) Hub 0818803520-085781197365 TANAH 4 HA, daerah Cibokor, SHM 75rb/M, pinggir jln propensi. Hub 0818803520085781197365

HANDPHONE 88 CELLULAR Jual Beli Handphone BB, NOKIA, SAMSUNG, HP.CHINA, Software, Service, Accessories, Voucher Plaza Jambu dua lt.1 Blok B No.15 Telp.0251 -7138634 HP. 087873333887 PALAPA CELLULAR Specialist sarung Handphone, Accesories&Sparepart, jual hp baru Nokia, Samsung, Hp China.Bogor Trade Mall Lt.2 Telp.08128452218 087873333887 KING PHONE CELL Jual Beli Handphone baru&second dengan harga bagus Blackberry, Samsung, Nokia, Tablet, Android, DLL Bogor Trade Mall Lt.2 Blok C007 No.02 Hub. AMEi : 085310262727 LENI CELL: Jual Perdana Nomer Cantik, SP Data, Modem, Reuter, (Unlock & Locked) Plaza Jambu dua Lt.1 Blok A9 No.3 Telp.0818106887

KENIKO CELL: Jual beli tukar tambah/Service & Accessories, Baru & Second dengan Harga Tinggi Hub. ALAM : 089668354333 YANI CELL: Jual Beli Hape Baru dan Second dengan Harga Tinggi , Accessories & Sparepart Plaza Jambu 2 Lt.1 Blok B. No.10A Telp . 083811039309 BOGORMASTER, Spesialis nomor cantik semua operator. harga mulai 25rb`an, stok terlengkap kunjungi web kami WWW.NOMORCANTIKSPESIAL.COM Tlp: 085810730000,082310730000 Pin BB : 2A45EAC2 Cibinong- Bogor DISTRIBUTOR ELEKTRIK, PERDANA, VOUCHER, MODEM, HP, TABLET, ANDROID, DLL dengan Harga Bersaing di LENI PERDANA Hub. 0818106887

AC MOBIL

RIZKI AC MOBIL Jl. Bangbarung Raya Tlp : 0251-8341911

BAKMI ES TELER 88 Paket Promo Bakmi Ayam&Es Teh Rp.9.900. Jl. Mayor Oking No.84A Cibinong, Bogor Telp: 021-33903083 - 08976464456

CLUSTER

TERIMA PESANAN AQIQAH sesuai syariah . Hub 081281209692

HOTEL

PT NURUL FIKRI ABADI, menyediakan tenda, catering, dan alat pesta. Jl. Raya Cibogo 1 Rt5/02 Desa Cipayung, Megamendung, Bogor. Telp: 02518254980, 8253378

RIVER VALLEY Eklusif dgn View Gn. Salak DP hnya dgn 15Jt (Free biaya KPR) CP : OKI 081314080862/08888057466

WISMA SUDIRMAN HOTEL & RESTAURANT. Letak yang strategis di pusat jantung kota Bogor. Alamat : Jl.Jend . Sudirman No.34 Bogor,West Java Indonesia Telp : 0251-8341119

ARLOJI

Dijual POWER BANK SAMSUNG, 6500mAH Warna Putih Harga Rp.165.000 stock terbatas Hub, Ryan Tlp 08388001071

COUNTER ARLOJI NEW OMEGA WATCH SALES & SERVICE ganti batu ,tali arloji dll, JL raya baru bogor Lantai1 Yogya

MODEM BOLT 4G delivery utk Bogor, Harga 325rb, Harga normal 800rb. Hub: Ryan 08131311212

PENERJEMAH

RUPA-RUPA PENDIDIKAN

KULIAH PROGRAM special sgr LULUS 1. S1 : SE,SH,SKOM,SPD/i ST,Akta 2. S2:MM,Msi,MPd/ i,MT,MH. 3.S3 Legal, Dikti,BAN. Biaya bs angsur hub: Drs.Freddy Reza 082125989333 UJIAN PERSAMAAN & KONVERSI, Terima Pendaftaran Paket B/C, Akta-4, D3, S1, S2, S3, Status: Resmi & Akreditasi, Biaya Diangsur. T:02196020009/085255564971

PENERJEMAH RESMI 20 BAHASA ing, chn, jpg, india, arab, kor, jer, pcis, spyol, itali, bld, rusia, dll, hub 021-70201005,08111830867

MAKANAN

SAUNG MIRAH, dgn aneka menu beragam yg menjadi andalan seperti: Ayam bakakak, Gurame goreng cobek, nasi bakar bamboo special yg terkenal. Kami juga menyediakan paket: Wedding,meeting,birthda y,gathering,arisan,box package. Live Musik Jum’at & Sabtu. Jl.Padjajaran 32 Tlp.0251-8327675 WARUNG AYAM BAKAR PAK RIDHO terima pesan antar,jl adnanwijaya/pandu raya :085711600336/085211008376

ALAT PESTA & CATERING

TOPAS TV

AHLI PASANG PARABOLA DIGITAL, bebas gangguan cuaca, saluran tv mancanegara. Topas TV Promo 45rb/bln. Bayar 3 Bulan (Free 3bulan) Grnsi service Jabodetabek. Hub: 0251-8056090. Hp 089657380090

REKLAME & PERCETAKAN

AMANAH AGENCY: Biro iklan/jasa, terima perpanjang stnk acc, stnk hilang, bbn, sim mtr/mobil, mutasi, izin usaha, siup, tdp, cv, pt, akte, domisili. Hub:081584346490/089639290896

hub: remmy 08889016665/ 083819991010 SMARTFREN menyediakan berbagai macam type android untuk anda, silahkan hubungi koperasi di tempat anda bekerja atau hubungi 08889016665/083819991010

PINJAMAN DANA

PT.INTAN PRATAMA Kredit KTA Bunga 5% pertahun 1 Hari Cair Tampa Cek BI, Trima Luar Kota Hub INTAN 021.85551321 – 0838 7666 0603 PT. PLATINUM Blvrd Ry Brt G.65 Kp.GdMurah/200jt Pulang Jmin Bw Uang, Acc ½ jam 0 % + 300.000 Acc Aman, Ada Apple, Bb, Ipad, Ltop, S3 1996-2012 Lsng Cair Sd 900M Bbs Fee-AdmAss,0.45/Bln,18 P’hrgaan 2012-13 G.Price 1 Inova (021)45851381-3 PT. PERMATA Djmn ACC Tnp Tmn Plg Lm 2jam Cair Bng 5% Thn Pnjmn 5jt-700jt Tnp Cek BI Trm Luar Kota. HUB: Lulu 82578997-087781571119 DANARAYA Pnjmn Tnp Jmnn 5jt-500jt Bng5%Th 1Jam Cair,Dt Lngkp Dijmin Acc,Melayani Luar Kota. Hub.Meta02199071115-081280227429

ANUGRAH MANDIRI JAYA ,Plat No Motor & Mobil, Stempel Film & warna dll, Jl. Raya Puncak Patung Ayam Gadog. Hp 081288465376/087770719008, Baner, Prasasti, Kalender dll

BANTU TUTUP KARTU KREDIT/KTA hanya bayar 30% dari tagihan trakhir, HUTANG LUNAS 100% LEGAL Tinah : 081291312529 pin 74CDF042

ANTI RAYAP

TUTUP K.KREDIT/KTA hanya bayar 30% dari tagihan trakhir,hutang LUNAS 100% LEGAL hub: ANCHA 0821 2775 3447

GADGET

UD FAVORIT. Jual Canary berbagai macam. Export-import, Hrga tdk bohong, grosir biji-bijian makanan burung, Jl.Tajur no.150A. Tlp: 0251-4825888

ANTI RAYAP BERGARANSI Dijamin Tuntas Sjk 1968. Survey Gratis. Hub 0821 1219 6161-0857 1024 0844-021 93495187-021 7353440 SMARTFREN BOGOR bersedia bekerja sama dengan koperasi pabrik & kantor anda untuk penyediaan HP android, bagi pihak yg ingin kerjasama (fee up to 50.000/pcs) harga bandrol plus layanan antar kirim.

HEWAN


www.inilahkoran.com

BOGOR TRA

Inilah Koran

r ogo a-B kart Jl. Ja

HOTEL S Jl. Raya P 16127, In

h

Jl. Sem

Nu

Jl. K

H. S

m

am

n Bi

plak

hole

uh

M

h Is

kan

dar

MARCOPOLO WATER ADVENTURE h lla du Sholeh Perumahan Bukit Cimanggu City Jalan bKH. .A .H Iskandar No. 1, Bogor, .K Jl

Jl.

Jl. Cimanggu Barata

L ya Ra

Jl.

Baran

g ng

unu

Jl. G

.S

Se

em

eru

Termi Merde

Jl. Moh. A.

bo

ja

Jl. Pe Jl. P

Museum Perjuangan Bogor

tu

Ba

eme tis K

ng

erin

nu

Gu

ran

Stasiun Bogor

n

kaa

Jl. V ete

SALES ADMIN

Jl. M

rde

FIANI OCEANI

Jl. Kapten Muslih

at

Jl.

Jl. P asir

usan

imab

Jl. C

ng

Kud a Jl. P anc

AMAROOSSA ROYAL HOTEL Jn. Otto Iskandardinata No 84, Kota, Bogor, Indonesia

asil

aA

es

ide

ya C

nc

e

iapu

s

tas

Jl.

Bo

go

rN

irw

an

ar

Jl. Ra

H

otel Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center, sesuai dengan namanya, hotel ini mengusung konsep resort dan go green. Hotel hijau yang terletak di sudut Kota Hujan, Bogor ini letaknya cukup strategis. Walaupun harus melewati komplek perumahan Bogor Raya, hotel bintang empat ini hanya membutuhkan waktu 50 menit berkendara dari Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta. Selepas keluar gerbang tol Bogor, kemudi mobil mengarah ke perumahan Bogor Raya, tepat bersebelahan dengan area golf ternama di Kota Bogor, Golf Estate Bogor Raya, hanya 5 menit perjalanan. Kita langsung disambut dengan pemandangan hijau nan asri di kiri kanan jalan. Memasuki gerbang hotel, kesan asri makin kentara dengan adanya kolam air serta aksen etnik yang terpancar dari ornamen dan patung-patung batu yang menghiasi sekeliling hotel. Memberikan komposisi ruang terbuka hijau seluas 60 persen dari keseluruhan luas hotel delapan hektar. Berdiri tahun 1997, salah satu hotel megah generasi awal di Kota Bogor ini dirancang untuk memenuhi setiap kebutuhan pengunjung. Tak pelak, hotel ini menjadi pilhan terbaik untuk perjalanan bisnis dan liburan, dengan kelengkapan fasilitas semisal fitness center, pool dan juga area golf 18 lubang.

ya

Jl. Ciomas Ra

da

adil.prasetyo.86@hotmail.com

le Pa

Oleh : Adilla Prasetyo Wibowo

Sales Admin Hotel Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center, Fiani Oceani saat disambangi INILAH BOGOR mengatakan hotel bertaraf internasional ini dilengkapi dengan 178 kamar, dua ballroom dengan total luas 1400 meter persegi, 20 function room, 2 restaurant, luonge bar, spa, lapangan tenis dan klub anak-anak. “Kami mengusung konsep Meeting, Incentive, Convention and Exhibition (MICE) dengan berbagai fasilitas penunjang yang ada. Tapi kami juga memperhatikan pengunjung leisure dengan berbagai program yang kami punya juga. Misal A La Carte Activities untuk keluarga, fasilitas ruangan yang lengkap dan nyaman serta sajian menu citarasa Sunda, menu masakan nusantara dan italian food di kerimbunan pepohonan,” tuturnya. Novotel Hotel berada di bawah bendera Accord Group dengan lebih dari 400 hotel dan resort yang tersebar di 58 negara. Menawarkan beragam aktivitas mulai dari bermain air hingga aktivitas berkuda untuk anak-anak di akhir pekan. Selain itu ada pula paket holiday saver dengan paket khusus mulai Rp 1.500.000 untuk kamar serta beragam aktivitas semisal mewarnai, kid’s movie dan cooking class. Kesungguhan konsep green hotel terlihat dari Planet 21, The Accord Sustainable Development Programme. Ada pula service khusus yang memanjakan pengunjung. Semisal shuttle bus koneksi dengan Botani Square Mall, free wifi dan web corner. “Semua fasilitas itu gratis,” pungkasnya.

PAJAJARAN SUITES Reservation: 0251-7569000 Resort & Convention Jl. Bogor Inner Ring Road Lot XIX C-2 No.17, Bogor Nirwana Residence, Bogor 16132 West Java - Indonesia

Lembut Gurih LaNang Bogor INILAH, Bogor - Teksturnya halus, harumnya khas dan diatasnya diselimuti irisan keju. Rasa nangka kuat terasa meski bentuknya tidak nampak dalam kue lapis tersebut. Itulah sedikit gambaran dari LaNang atau lapis nangka Bogor khas Rafita’s Cake. Kue tradisional tersebut hadir sebagai varian baru dan menambah kaya kuliner khas Bogor yang berbentuk kue lapis. Kue lapis menjadi tren dan laris manis di pasaran belakangan ini. Bahkan di sepanjang Jalan Pajajaran, tak sulit rasanya untuk menemukan kue tersebut. Untuk tampil beda dengan kebanyakan toko kue yang menjual lapis berbahan talas, Rafita’s Cake hadir dengan LaNang Khas Bogor. Owner Rafita’s Cake, Noor Rafita mengungkapkan, terobosan barunya ini sengaja dihadirkan untuk menggebrak pasar yang mulai bosan dengan kue lapis berbahan dasar talas yang banyak tersebar di wilayah Bogor. “Sekarang kalau kita lihat hampir di sepanjang jalan Pajajaran dan di setiap restoran jual lapis berbahan dasar talas. Saya fikir orang bosan kalo dikasih oleh-oleh khas Bogor yang itu-itu saja. Oleh sebab itu Rafita’s Cake hadir dengan LaNang sebagai pilihan bagi warga Bogor dan wisatawan yang ingin merasakan olahan nangka khas Bogor.” kata Rafita saat disambangi INILAHBOGOR saat soft opening Rafita’s Cake, di Jalan

Pandu Raya nomor 68, Indraprasta, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, baru-baru ini. Kue dengan dominasi warna hijau dan kuning nangka ini terbilang memiliki rasa yang unik. Dua buah potongan cherry di atasnya menambah kekayaan dan perpaduan rasa yang dimiliki kue tersebut. Bahkan ketika sampai diatas lidah, orang bisa tidak percaya bahwa yang ia makan adalah kue talas. Pasalnya, rasa khas nangka begitu terasa dalam setiap irisan kue tersebut. “Ini bisa jadi alternatif orang yang suka talas namun tidak bisa memakan buah tersebut. Contohnya saya yang punya maag. Jika makan nangka langsung maka sakit itu akan kambuh. Namun dengan kue lapis ini saya bisa merasakan nangka dalam bentuk kue dan tetap nyaman di lambung.” papar Rafita. Lapis talas terkenal di Bogor karena talas sendiri identik dengan kota hujan ini. Namun, lanjut Rafita, tidak banyak yang

s

m

Jl.

MENGUSUNG konsep tradisional etnik, kami memberikan ruang lebih untuk lahan terbuka hijau. Didukung dengan konsep Planet 21, slogan save our earth diwujudkan dalam kemasan resort yang sangat nyaman bagi tamu untuk meeting santai dan berlibur”

u Bat

Jl.

DR

a

dang

i Sartik

Jl. Sin

Jl. Merdeka

Bogor Golf Club

eka

Jl.

Hotel Hijau Di Sudut Kota HUJAN

u

ngg

ima

Jl. C

erd

Bu bu l

ak

or og -B ng lia wi eu

Hotel Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center

ad

Jl. Dew

B4

MINGGU, 6 APRIL 2014

tahu bahwa Bogor juga salah satu penghasil nangka terbesar. “Tanpa banyak yang tahu bahwa Bogor sendiri punya potensi nangka selain talas. Pedagang nangka tidak pernah absen di depan TMP Dreded. Selain itu banyak petani nangka di wilayah Bogor bagian Barat. Oleh sebab itu LaNang sendiri dibuat dari nangka khas Bogor.” tutup Rafita. (Ivan Dipiadi)

INILAH/IVAN


www.inilahkoran.com

AVEL GUIDE

MINGGU, 6 APRIL 2014

Inilah Koran

B5

Hotel

Jl. S entu l Ra y a

Kuliner Museum Terminal

oraw

i

Stasiun

Ya ni Ah m ad

wa

ng

ianj ur

ang

abu an-C

giri

Jl. L

n Aso

g

mp Jl. E

ung

ja Pa

u

ca

n Ke

Bir

a

an jar

ry

Su

h

nda

Sil

iw

PADJAJARAN SUITES

l Jag

Jl.

Jl.To

i ran ajaja P . l J

na

an

Padang Golf Bukit Pelangi

unj Jl. T

Jl.

Jl.

w

amrin

anglin

Jl. Sin

Jl. Pakuan

anda Jl. Ir. H. Ju

n

a Jl. P

Jl. MH. Th

Saung Mirah Resto

i agoraw Jl. Tol J

Bogor Raya Country Club

an

oraw

gi

ed

Gunung Geulis Country Club

i

ed

Dr

Jl. Pa

chm Jl. A

labar

Jl. Ma

kua

Jl.

ngera

ad A

jajara Jl. Pa

Jl. S ala

n

ar 1

a

la

dja

Wiradire

alab

Jl. M

tist

Pa h

nggung

Jl. Tume

JungleLand Adventure

Kebon Raya Bogor

Jl.

dna wija ya

Sobana

go

n gra an P Jl. Ja Jl. lak H arup at

Jl. O

ada

ya

n

grango Jl. Pan

Jl. Achmad

k

Jl. Jendral Sudirma

engadilan

nM Jl. R

Ra

Je nd ra l

salmun

an

aya

a em ud

da

Terminal

HOTEL LORIN SentulSENTUL City Jl. Sirkuit Sentul exit tol KM 32,Citeureup, 16810, Indonesia

Jl. Tol Lingkar Luar Bogor

Jl.

inal eka

Jl. Jen Jl. Raya Sentul

Jl

Pa n

Atm

aka

li

da

a .D

Pom Bensin

Bab

ogor

Jl.

Jl. P

HOTEL PERMATA Jl. Raya Pajajaran No. 35 Bogor - Indonesia Jl. Ray a

Jl. Baru-B

un pe des Jl. Keb

Ra

Jl.

Kebun Binatang

dral S

aru Tanah B

or

og

B ya

Padang Golf

udirm

Jl. To

but Jl. Cilem

l Jag

SANTIKA Padjadjaran, Botani Square, West Java ndonesia

Jl. Pajajaran No. 17, Bogor Utara, Indonesia

ng

tu

an ar

aj

J

j Pa

w

a l. L

Jl.

g

an

n Gi

Jl.

Puncak

o

aku

og

Cip

Cib

aya

ya

Ra

Jl. R

Jl. Raya

Jl. R

Taj u

r

R.

E

ok ad

Ke r

ta

Ra

ya

C

ip ak ASTON BOGOR HOTEL AND RESORT u Bogor Nirwana Residence Jl. Dreded Pahlawan Bogor - 16132

Jl.

ya

aG

Jl.

Ra

THE MIRAH HOTEL Jl. Pangrango No. 9A Cibuluh Bogor Utara - Kota Kota Bogor Jawa Barat, Indonesia Ra y

So

um

en ta

Di

Jl.

m

ay

a

Jl.

re

dj a

aya

Taman Safari Indonesia

Rancamaya Golf And Country Club

HOTEL AMARIS Jl. Raya Padjajaran No 25, Bogor Selatan, Bogor, Indonesia 16151

Inul Vizta

Mengikis Stigma Negatif Hiburan Karaoke

INILAH, Bogor - Anda hobi menyanyi? Datang saja ke Inul Vizta. Banyak pilihan lokasinya, salah satunya di Jalan Padjadjaran Warung Jambu, Bogor. Mengusung konsep family karaoke, tempat karaoke menyenangkan dengan harga terjangkau ini cocok untuk keluarga, kerabat, maupun relasi. Hadir dengan konsep baru yang lebih glowy, desain interior makin cantik dengan pendaran cahaya warna-warni beraksen hive

futuristic. Selain itu kualitas sound system juga makin bombastis usai mengalami peremajaan. Sebut saja penggunaan layar touchscreen dan mic wireless, sehingga lebih nyaman dan tidak ribet. “Inul Vizta hadir dengan konsep berbeda, kami ­ingin mengikis stigma negatif yang selama ini melekat, bahwa tempat karaoke itu selalu identik dengan miras dan wanita nakal. Di­ sini kami memberlakukan

aturan dengan tegas, kalau ada customer yang nakal, kami tegur. Kalau masih bandel, terpaksa saya persilahkan keluar,” tuturnya. Tempat karaoke ini dilengkapi 24 ruangan mulai kelas VVIP berkapasitas 35 orang sampai small room berkapastitas 4 orang. “Lagu yang kami sediakan semuanya lengkap seperti lagu kerohanian, lagu daerah, mancanegara, house music dan lagu yang sedang hits,” ujarnya. Menyasar karaoke keluarga untuk semua lapisan masyarakat, Inul Vizta hadir dengan dua konsep. Yakni Inul Vista yang diperuntukkan bagi segmentasi menengah ke atas, satunya lagi adalah Inul Lite yang menyasar segmentasi menengah ke bawah. Kami juga ada member yang berlaku di semua jenis karaoke

Inul dan semua kota dimana ada Inul Vizta. “Lagu koleksi kami semuanya juga lega. Kami juga membayar royalti pada pemegang lisensi,” imbuhnya. Mengenai tarif per jam, untuk room VVIP dibanderol dengan tarif Rp 250.000, VIP Rp 220.000, Deluxe Rp 120.000, Large Rp 100.000, Medium Rp 70.000, dan small room Rp 60.000. Inul Vizta juga memberikan program promo happy hours mulai Senin sampai Kamis untuk jam berkunjung mulai pukul 12.00 WIB sampai 17.00 WIB, diberikan discount 40 persen. Dan mulai pukul 23.00 WIB sampai 02.00 WIB discount 30 persen. “Kami juga menyediakan wifi gratis bagi pengunjung dan mendapat freepass 1 jam karaoke,” pungkasnya (Adilla Prasetyo Wibowo)

INILAH/ADIL


www.inilahkoran.com

WANITA

MINGGU, 6 APRIL 2014

B6

TREND CASING

HP SYAHRINI

ARTIS Indonesia yang tampak terkena demam casing iPhone cantik ini adalah Syahrini. Terkenal dengan kecintaannya dengan barang-barang fashion branded rupanya membuat sang Princess mengekspresikannya melalui casing iPhone Chanel ini. Ini terlihat dari foto yang diunggahnya pada akun instagramnya. Oleh: LATIFA FITRIA fitrianislatifa@gmail.com

S

yahrini mengabadikan moment casing HP terbarunya bersama dengan adik sematawayang, pilihan casing botol parfum bermerk Channel menjadi pilihan pelantun lagu ‘sesuatu’ ini. Sudah pasti para kaum hawa lainnya tak ingin kalah

dengan fesyen yang mulai dipakai Syahrini. Namun, hingga kini belum ramai dan masih terbatas. Bagi para pengguna HP iPhone saja yang dapat meniru gaya keren Syahrini ini. Para pengguna iPhone bisa berkreasi dan juga berekspresi sesuai dengan keinginan dan juga minat mereka melalui casing-casing iPhone yang hadir dengan berjuta macam pilihan. Yoko, salah satu penjual aksesoris HP mengaku saat

ini yang sedang hits adalah casing iPhone dengan bentuk botol parfum Chanel, brand keluaran Paris, Perancis. Siapa sih wanita yang nggak kenal dengan brand yang menjadi favorit para bintang kelas dunia dan juga tanah air. Casing iPhone ini sangat unik, bentuknya terinspirasi dari botol parfum Chanel lengkap dengan tutup bening dan juga logo berwarna gold. Selain itu casing ini juga dilengkapi dengan rantai emas yang memungkinkannya untuk dicangklong seperti tas. Casing ini tampak sangat elegan dan cantik. “Dengan berkembangnya teknologi yang semakin canggih membuat banyak orang juga berlomba-loba untuk tetap gaya. Ini memberi ide kepada para produsen aksesoris gadget untuk merambah pasar. Salah satu target yang paling konsumtif merupakan wanita,” ungkap Yoko. (*)

Tips

Merawat Casing iPhone

iPhone adalah ponsel yang memiliki model dan desain yang menarik nan aduhai, tapi dibalik desain yang cantik itu memiliki keriskanan untuk menjaganya agar tetap manis, tidak banyak lecet atau baret, bahkan retak. Untuk itu berikut ini adalah merupakan tips untuk merawat iPhone kamu:

1

Gunakan Selalu Sarung Pelindung Agar iPhone dapat tahan lama terlihat baik, gunakan selalu pelindung seperti sarung dari karet atau kantong yang terbuat dari berbagai bahan seperti kain atau kulit.

2

Hindari Gesekan Langsung Jangan membiasakan membawa iPhone telanjang begitu saja. Karena disaat iPhone diletakkan di kantong atau tempat lainnya, hal tersebut akan membuat banyak pergesekan dengan casing iPhone, sehingga dapat menimbulkan lecet/baret.

3

Gunakan Screen Protector Gesekan tidak hanya bisa dialami oleh casing, akan tetapi juga layar iPhone. Bila hal ini terus berlarut dapat menjadikan casing iPhone menjadi tidak indah. Begitu juga untuk layar kacanya, gunakan proteksi (screen protector) agar terawat selalu.

4

Hati-hati Memasukkan Dalam Kantong Pakaian Harap berhati-hati bila ingin memasukkan iPhone kamu ke dalam pakaian, misalnya hindari menaruh iPhone pada kantong baju. Sebab disaat sedang merundukkan badan maka kemungkinan besar iPhone dapat terjatuh!

5

Hindari kantung Bekalang Perhatikan juga bila ingin menaruh iPhone kedalam kantong celana. Hindari menaruh pada kantong belakang. Karena bila sedang duduk maka kemungkinan besar iPhone akan berada dalam posisi yang memprihatinkan (apalagi bila menggunakan celana jeans yang ketat), casing/kaca iPhone dapat patah/retak! Dan bila ingin menaruhnya didalam kantong celana depan, yakinkan juga didalam kantong tersebut tidak ada benda-benda keras dan tajam seperti kunci-kunci mobil/rumah, karena pergesekan benda keras tadi dapat mengakibatkan lecet/baret yang cukup dalam.

6

Perawatan Kebersihan Secara Rutin Lakukan hal ini setidaknya seminggu sekali atau dua minggu sekali. Yaitu membersihkan iPhone dan aksesoris nya. Lakukan pengelapan pada iPhone kamu disemua sisi, lalu lepaskan sarung karetnya, kemudian bersihkan bagian dalamnya dengan kain, agar didalam karet tersebut tidak terdapat banyak debu atau partikel-pertikel yang dapat merusak permukaan iPhone.

Casing iPhone dari Masa ke Masa kuno dan modern. Tentu Anda masih ingat dengan handphone jaman dulu keluaran Motorola yang berbentuk kotak dan besar.

atau penjahat di film-film. Sebab, dengan casing ini user bisa menyelipkan iPhone di celana bagian belakang. Namun bentuknya yang besar membuatnya sangat susah di kantongi.

Casing iPhone unik berbentuk pistol Casing iphone unik berbentuk apel Casing iphone berbentuk pistol ini sangat cocok untuk user yang ingin berlagak menjadi sorang pembunuh bayaran

Sepertinya casing iphone yang satu ini sangat cocok untuk wanita. Dengan desain yang sangat lucu yaitu berbentuk aple yang habis digigit. Khusus didesain untuk iPhone 4 dan Iphone 4S. Semua tombol fungsi dan lubang disamping iphone pun bisa digunakan alias tidak tertutup casing, termasuk lubang kamera juga ada. Casing iPhone unik berbentuk celana dalam

MEMILIKI iPhone memang menimbulkan gengsi tersendiri. Maklum, ponsel Amerika ini memang didesain khusus untuk tampil dengan kemewahan dan teknologi tinggi. Oleh sebab itu, tak heran jika banyak produsen yang membuat casing unik untuk ponsel tersebut. Berikut ulasan casing iPhone yang pernah ada dan sempat menjadi tren di kalangan para penggunannya. Casing iPhone berbentuk tangan Tidak disebutkan dengan jelas berapa harga dari casing iPhone berbentuk telinga ini. Namun seperti yang dikutip dari ebay, harganya Rp 59,404.76 gratis ongkos kirim. Casing iPhone unik berbentuk telinga Casing unik berbentuk telinga ini terbuat dari silikon. Dibuat untuk lucu-lucuan saja. Casing ini membuat telinga terlihat sangat lebar saat menerima telepon. Harga dari casing ini sekitar $ 8,99. Namun sa­ yangnya casing ini hanya compatible untuk iPhone 4. Casing iPhone unik berbentuk telepon Jadul Casing iphone ini yang paling menarik karena menggabungkan dua hal dari zaman yang berbeda, antara teknologi

Casing iPhone unik berbentuk celana dalam ini rupanya sedang nge-tren di Jepang sana. Para anak muda sedang suka mendandani iPhone dengan casing minimalis ini. Ada juga yang menjual lengkap dengan BH. Benar-benar satu set lengkap pakaian dalam.

Casing iPhone berbentuk pantat dan payudara Diantara semua casing unik diatas hanya yang satu ini yang terkesan agak seronok. Bayangkan saja bentuk pantat dan payudara wanita menempel di iPhone, inilah hasilnya. Sang pencipta casing ini mengaku terinspirasi dari bagian tubuh Jenifer Lopez.


www.inilahkoran.com

HERBAL

MINGGU, 6 APRIL 2014

B7

a n o Z i p a Ter Khasiatnya Lima Kali

Dibanding Herbal Ekstraksi

RAMUAN herbal dari Terapi Zona merupakan obat yang memiliki khasiat yang dapat dipercaya menghancurkan toksin dalam tubuh dan lima kali lebih cepat dibandingkan herbal ekstraksi biasanya. Ramuan yang diambil dari akar, batang, daun, dan buah yang memiliki kwalitas dan manfaat unggul . Oleh: DITIMAS BAGUSRAMDAN ram_290392@yahoo.co.id

D

ewasa ini, pengobatan alternatif makin dige­ mari oleh masyarakat. Terutama pengobatan alternatif yang menggu­ nakan bahan ramuan herbal. Selain dipercaya lebih ampuh dalam meng­ obati berbagai macam penyakit, pengobatan jenis ini juga memakan biaya yang jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan pengobatan modern di Rumah Sakit. Dalam menyembuhkan sebuah penyakit Achmad Hakim selaku therapis dari terapi zona memadu­ kan penyembuhan dengan metode Accuperesure dengan metode alamiah. Me t o d e accupresure meru­p akan pe­ngobatan yang di­ l a ku ­

kan dari luar yang bermanfaat melancarkan peredaran darah dan meluruskan syaraf yang terjepit. Un­ tuk pengobatan dari dalamnya akan diberikan ramuan herbal yang sudah sesuai dengan dosis dan penyakitnya. “Pemijatan yang di­ lakukan kepada pasien untuk merilekskan dan melancarkan kembali perdaran darah dari pasien, u n ­

1

3

tuk penyembuhan dalam tubuhnya akan diberikan ramuan herbal dari tumbuhan yang sudah dikeringkan untuk menghilangkan toksin dalam tubuh,” Ungkap, therapis Terapi zona, Achmad Hakim Kepada INILAH BOGOR. Pemijatan yang dilakukan adalah penekanan langsung kepada titik-titik syaraf dari pemijitan tersebut maka akan diketahui penyakit yang di derita oleh pasien. Ramuan yang diberikan telah mendapat pengakuan dari Lembaga Herbal Indonesia se­ bagai ramuan higienis kategori SPRH (Sistem Peracikan Ramuan Higienis). “Karena faktor bertambahnya usia, maka imunitas tubuh manu­ sia akan

ACHMAD HAKIM

sambungan

2

berkurang dimakan umur. De­ ngan therapi yang kami lakukan akan men­ gaktifkan kembali imun tubuh manu­ sia, sehingga dapat membuat tubuh kembali rileks,” tambah Achmad Terapi zona merupakan pengob­ atan yang memadukan antara terapi syaraf dan terapi pembuluh darah.

Yaitu memaksimalkan fung­ si syaraf sekaligus mel­ ancarkan sirkulasi darah dalam tubuh. Terapi zona langsung menyasar pusat syaraf dan mendobrak al­ iran darah yang ter­ sumbat. (*)

B1

INILAHBOGOR | A. SUDARNO

Mereka Mencari Nafkah Halal dengan Kreatifitas

BERI DUKUNGAN-Sejumlah organisasi Pelajar dan Mahasiswa Bogor mendeklarasikan dukungan terhadap pencapresan Jokowi dalam pemilihan presiden 2014.

Jokowi spirit Baru Dalam konsolidasi nasional yang diprakarsai sejumlah organisasi pe­ lajar dan mahasiswa seperti IPNU, PMII, IMM, HMI, IRM Cabang Bogor itu, juga menghasilkan kesepakatan untuk mendukung Jokowi disand­ ingkan dengan Gita Wirjawan, seb­ agai wakil presiden. Turut hadir dalam acara kon­ solidasi tersebut dari para aktivis yang tergabung dalam Projokowi, Sekretariat Nasional Joko Widodo (Seknas), Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP). Sebelumnya, para mahasiswa tersebut menyampaikan beberapa pertimbangan yang membuat me­ reka mendukung Jokowi sebagai calon presiden 2014. Menurut ma­ hasiswa, Joko Widodo memiliki integritas, menguasai dan mema­ hami situasi yang sedang dihadapi bangsa. Mantan Walikota Solo ini juga dinilai lebih mengedepankan kepentingan rakyat, mampu mem­ perjuangkan serta memelihara nilai-nilai luhur Pancasila dan Un­

dang-undang Dasar 1945. Menurut mereka, Gita dianggap mampu mengorbitkan Indonesia sebagai negara yang dapat menjem­ batani dengan negara-negara besar di dunia, mengerti tentang birokra­ si, dan memiliki keilmuan bidiang ekonomi makro. “Gita Wiryawan figur yang tepat untuk mendampi­ ngi Jokowi sebagai wakil presiden dalam bursa pencalonan presiden,” ujar Amin. Ketua Umum DPP Bara JP Sihol Manullang menuturkan, anggota Bara JP adalah relawan yang ber­ jiwa nasionalis dan mau bekerja tanpa pamrih. Hal ini karena meli­ hat ketimpangan ekonomi yang ma­ sih menjadi pemandangan di negeri yang kaya raya akan hasil alam ini. “Kami mendambakan peruba­ han dari pemimpin yang merakyat. Kita sudah merdeka secara negara tapi masih tertindas secara ekono­ mi. Rakyat belum merdeka dari ke­ miskinan. Atas dasar ini, kami ingin perubahan yang lebih baik menuju

Indonesia Raya,” papar Sihol. Dukungan untuk Jokowi juga datang dari kaum buruh di Kabu­ paten Bogor. Setidaknya 120.000 buruh bersama masing-masing keluarganya siap mendukung wa­ kil rakyat maupun pemimpin yang memperhatikan nasib buruh. Kare­ na, karyawan pabrik sangat mend­ ambakan sosok pemimpin bangsa ini yang merakyat dan perduli ter­ hadap kondisi wong cilik. Ribuan aliansi buruh dari ber­ bagai perusahaan di Kabupaten Bo­ gor, mendukung caleg yang mem­ perjuangkan hak buruh. Aliansi Buruh Bogor (ABB), telah mengam­ bil sikap untuk mendukung caleg yang siap memperjuangkan nasib para kaum tertindas di pemillihan legislatif (Pileg) 2014-2019 yang akan berlangsung pada 9 April 2014 mendatang. Dukungan ini, merupakan se­ bagai bentuk gerakan ‘Go Politic’ dari buruh, untuk ikut serta di dunia politik, sehingga bisa mengendali­

kan kebijakan pemerintah yang ber­ pihak pada kaum buruh dan rakyat. Ketua ABB Bambang Suhar­ sono mengatakan, kaum buruh di Kabupaten Bogor siap mendukung caleg yang memang berangkat dari latar belakang pekerja buruh untuk duduk di bangku legislatif. “Kami berharap tahun ini adalah tahun kejayaan bagi kaum buruh,” kata Bambang. Bambang menjelaskan, ada be­ berapa caleg dari kalangan buruh di beberapa partai politik. Salah satunya, caleg dari PDIP untuk DPR RI Adian Yunus Yusak Napitupulu, daerah pemilihan Jawa Barat V. Bambang menilai, caleg tersebut su­ dah dikenal track record-nya dalam pergerakan buruh. Sekitar 120.000 buruh bersama keluarganya ma­ sing-masing ini sudah dipastikan mendukung calon tersebut. Jumlah ini sudah dikonfirmasi dari 400 pe­ rusahaan nasional dan internasio­ nal di Kabupaten Bogor. (Achmad.S/ Iman R Hakim)

Mess PT Antam Makan Korban Jiwa Hingga berita ini diturunkan, korban masih dalam pencar­ ian tim evakusi dan korban masih tertimbun matrial bangunan. Kapolsek Nanggung AKP Nyo­ man belum dapat memberikan ke­ terangan yang pasti, terkait peristi­ wa tanah longsor yang merobohkan asrama para penambang emas PT.

Antam yang menewaskan satu pe­ kerja itu. Kawasan pertambangan emas Gunung Pongkor memang ter­ golong rawan benncana pada saat hujan deras turun. Struktur tanah di kawasan itu sangat labil akibat penambangan yang dilakukan bertahun-tahun di kawasan itu.

Lubang-lubang bekas tambang yang belum ditutup kembali, sering di­ gunakan oleh para penambang liar untuk mencari emas. Di lubang se­ perti ini maut sering kali mengintai para gurandil. Dua hari yang lalu, delapan gurandil alias penambang mas liar tewas akibat terkubur di ke­

dalaman 40 meter saat menggali material mas di area Unit Per­ tambangan Bisnis Emas (UPBE) PT Aneka Tambang (Antam) Tbk, Gunung Pongkor, Kampung Ciguha, Desa Bantarkaret, Ke­ camatan Nanggung, Kabupaten Bogor. (Iman R Hakim)

gunakan,dan alhamdulillah ba­ nyak bisa menggunakan. Bukan alat modern aja yang kita gunain, alat tradisional juga kita juga bisa mainin mas,” tuturnya. Untuk setiap harinya para ang­ gota komunitas Sojaru ini, mencari penghasilan dari mengamen di lampu merah Jalan Baru, Kota Bo­ gor dan diangkutan umum. Untuk mengamen sendiri anggota komu­ nitas Sojaru tidak membaginya, sehingga semua bebas mengamen ke wilayah manapun. “Kalau nga­ men kita ga saling sikut, bebas aja. Ya namanya milik itu udah ada yang ngatur, istilah sundanya ‘mi­ lik mah moal pahili’. Kadang kalau emang ada daerah yang sudah diamenin ama temen, kita ngamen lagi disitu kadang kita juga dapet rejekinya,”jelasnya. Dari keseharian mengamen itu maka lahirlah, beberapa karya lagu ciptaan komunitas Sojaru. Namun, selain berhasil menciptakan lagu mereka pun terkadang dipanggil untuk menggun di cafe-cafe.”Ini kan nunjukin kita bukan hanya sek­

edar ada di jaland an ngamen, tapi kita juga mempunyai kreatifitas. Kita dulu pernah menjadi home band di cafe bernama kita-kita. Saat manggung terkadang kita mem­ bawakan lagu ciptaan sendiri, na­ mun kebanyakan kita bawain lagulagu yang hits. Memang sih kita harus bisa semua genre dan lagu, namun arahnya prioritas tetep lagu-lagu yang sedang hits,”papar pria beranting itu. Untuk manggung itu dilakukan mereka dengan spontanitas tanpa lati­ han, atau bisa disebut ketemua lang­ sung manggung. Walau tanpa per­ siapan, aksi panggunnya mendapat sambutan baik dari para penonton. Ketika menggung mereka tidak terli­ hat seperti anak jalanan, melainkan anak band yang sudah lama mang­ gung. “Kalau manggung kita selalu berikan yang terbaik, sampai alat-alat pun yang kami punya selalu dibawa. Anggotanya dari berbagai daerah, bukan hanya di Bogor. Tetapi di jalan baru biasa kumpulnya, kumpul sam­ bil cari rejeki,”pungkasnya. (Iman R Hakim)

Telkom Bakal Bekukan Flexi disetujui pemerintah sebagai regu­ lator,” katanya. “Frekuensi 850 untuk mulai dicoba untuk menangani EGSM. Dimulai di Indonesia Timur di Pap­ ua (uji coba) lalu kita laporkan ke pemerintah. Untuk kemudian akan migrasi jaringan Flexi ke Telkom­ sel,” kata Indra. Tingkatkan Revenue Telkomsel Strategi khusus untuk mening­ katkan revenue anak usahan PT Telekomunikasi Seluler (Telkom­ sel), tak cukup dari kenaikan subscriber voice sms yang hanya naik 5 persen. “Tapi juga amati subscriber data, naik 20 persen. Kombinasi keduanya bikin Telkom­ sel secara revenue naik di atas 10 persen,” ujar Dirut PT Telkom Tbk, Arief Yahya usai RUPS di Jakarta. Yahya menyebutkan subscrib­ er data, naik 20 persen itu yang

mampu menyimpan keuntungan yang sesuai harapan. “Kompetitif di data tercermin market share di data cukup tinggi. Margin kita bisa keep 56 persen dan nett income 29 margin persen,” katanya. Oleh karena itu tidaklah meng­ herankan, lanjut Yahya, kalau Tel­ komsel memiliki pendapatan yang tinggi. Bahkan pendapatan Tel­ komsel per bulannya cukup besar. “Perusahaan dengan pendapa­ tan Rp5 triliun per bulan. Sustain­ ability cukup tinggi. Keuntungan juga tinggi. Bisa dibandingkan dengan perusahaan lain,” katanya. Dengan demikian, Yahya me­ ngatakan akan tetap mengincar bisnis yang trendnya positif ter­ hadap pendapatan persero. “Da­ lam portofolio bisnis, kita sangat disiplin. Telkom hanya akan milih industri atau portofolio bisnis yang tren bisnisnya kuat dan atraktif,” kata Yahya. (Wiyono|Inilah.com


B8 Inilah Koran

MINGGU, 6 APRIL 2014 WWW.INILAHKORAN.COM

CHENG LI Lilin Sebagai Ritual

InilahIklan RUMAH RUMAH JL. BANGBARUNG RAYA cocok untuk usaha, strategis, Lt.220 Lb.185, 6KT, SHM. Hub : 087889000835/08121108881 D/TAP JUAL CEPAT TANAH GUDANG SIMPANAN DI SENTUL, HGB, 900m2, harga 3M. Hub: Adi 08161837508/081299121827. D/TAP

SETIAWAN (TJIO SIN HAY), MANAJER OPERASIONAL MY BABY SHOP

INGIN JADI KEBANGGAAN SUDAH hampir tiga tahun pria kelahiran Bogor 3 Desember 1979 tersebut menggeluti bidang perlengkapan bayi. Walau dari keluarga yang tidak berada Iwan, sapaan akrabnya terus bekerja keras untuk memberikan kebahagiaan kepada orang tua.

Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Ruko Aryawidura Jl.Ahmad Adnawijaya 11A Kota Bogor. Telp: 0251-8359233 (Hunting) 0251-8359167 (Redaksi) Fax 0251 8359271 lgsung/kirim ke: MYBABYSHOP. Jl. raya BogorJakarta Km 49, Kandang Roda Nanggewer Bogor. (300mtr dr lmpu merah Sentul arah Cibinong) Hub: iwan 083811337778 DIBUTUHKAN ADM: Wnt, jujur, berpenampilan menarik, usia max 27th, mampu bekerja dlm tim. Kirim lamaran ke: 88 Celuler Plaza Jambu Dua Lt.1 Blok B No.15. Up: BP. Chandra

DIBUTUHKAN KARYAWAN: Laki/Perempuan, usia max23th, bisa bekerja dalam tim dan secara RUMAH SENTUL CITY TAMAN IMPERIAL shift, Kirim ke: Sate Tegal, Jl. H. Achmad AdnawiGOLF Jl. Puri kencana Lt 336 m2, Lb 310 m2, 2 jaya (Panduraya) no.42 Bogor lantai kamar atas 3 kamar bawah 1, dapur 2, harga 2,7PENGGUNAAN M. Surat masih AJB. Hublilin : Ida 087873962949 sebagai ritual persembahaya­ D/TAP

TANAH ngan umat tionghoa, di khususkan pada ritual RUMAH 2 LANTAI SIAP HUNI DI VILLAsudah BOperibadatan Khong Chu ada sejak 150 Mase­ TANAH MURAH ASET INVESTASi, mengunGOR INDAH Samping kolam renang. Luas tanah tungkan,Sun. Luas Tanah himsaat saat era Saat6000M, itu Cigudeg Jln.R1 , 120 Lb 174m. KT 4+1. KMpemerintahan 2. SHM. PAM listrik Dinasti Rp 150 rb/meter ,surat AJB Hub 08188035201300. AC. Kitchen set ala mini bar. Harga 800 dipakai ketika perayaan imlek yang lilin tersebut 08578119736 juta. Hub lukas Angelo 081385306664. D/TAP atas suruhan sang kaisar untuk di nyalakan sepan­ TANAH PINGGIR JALAN KALIMALANG Kp Dua RUMAHistana 2 LT SIAPhingga HUNI, CIAPUS jang ke SUKAbalairung,R1, untuk Surat AJB, pengiring Rp.150Rb/ M2 Hub 0818803520MATRI LT 200 M2, lt atas 2 kmr, ruang kluarga, 085781197365 sembahyang itu.keringKarena ditata sejara ber­ kmr mandi, lt bawah 2saat kmr, dapur & basah, grsi mobil & kmr pmbntu, RT & kluarga, jajar sang kaisar merasa kagum melihat keindahan RUKO LT. 295M, Jln KH.Mas Mansur Jakarta lstrik 900w surat AJB, Rp 370 Nego. Hub: Luas Bangunan -+ 500M,3Lt cahaya yang dihasilkan. Pada saat itulah kaisarRp 17M (nego) Hub 085222778272 0818803520-085781197365 ­menetapkan cahaya lilin sebagai simbol semangat TANAH, BAGUS kasih UNTUK RUKO/USAHA, untuk saling berbagi dan sebagai perwujudan LOWKER Tanah Baru bogor 3000M, SHM 1,5jt/M. Hub sayang. 0818803520-085781197365 DIBUTUHKAN SPG: Wanita, jujur, berpenampiKarena tersebut terus terbakar dan habis lan menarik, pekerjalilin keras, rajin, mampu bekerja TANAH JL.SURYA KENCANA, Luas 6354 M,cocok dlm tim, berpengalaman/tidak, lamaran lengkap maka sejak saat itu lilin memiliki makna untuk Ruko. Rp.hidup, 7Jt/M. Hub 0818803520ditulis tangan. kirim ke: MYBABYSHOP, Ruko 085781197365 meski harus berkorban menolong dan membaha­ vip, jl. Pajajaran No.88. (dkt RS Azra Bogor) giakan selama makhluk Tuhan itu wajib hukum­nya. TANAH LOKASI CIGUDEG, Luas DICARI STAFF ACCOUNTING: Berpengalaman, DanUsia ketika kita relaBogor, berkorban untuk kepen­ 19100M, SHMtingan harga 150rb/M2 .Hub WNT, max 25 th, domisili datang bersama , disitulah pencerahan akan datang. Kini lilin pada perkembangannya tidak hanya di terapkan sebagai alat penerangan cahaya, akan tetapi di beri aroma wewangian, ini bermaksud un­ tuk aroma harum yang dikeluarkan dapat menam­ bah ke khusukan dalam peribadatan. Namun pada hakikatnya lilin merupakan simbol kasih sayang, yaitu semangat rela berbagi, dan berbuat kebaikan bagi sesama umat manusia, dengan itu kita harus melakukan pengorbanan. (Ramdan)

0818803520,085781197365 TANAH ADA BANGUNAN TUA, Jln. Raya Cinangneng Luas Tanah 500M, SHM 1.250M Hub 0818803520-085781197365. TANAH 9 HA, Surat SHM Jl.Raya Cigudeg R1, manfaat besar harga Cuma 150rb/M. Hub 0818803520-085781197365 GUDANG X SEMBAKO Luas 869M, Pinggir Jln. Raya Cinangneng R1 SHM , harga 4M (nego) Hub 0818803520-085781197365 TANAH 4 HA, daerah Cibokor, SHM 75rb/M, pinggir jln propensi. Hub 0818803520085781197365

HANDPHONE 88 CELLULAR Jual Beli Handphone BB, NOKIA, SAMSUNG, HP.CHINA, Software, Service, Accessories, Voucher Plaza Jambu dua lt.1 Blok B No.15 Telp.0251 -7138634 HP. 087873333887 PALAPA CELLULAR Specialist sarung Handphone, Accesories&Sparepart, jual hp baru Nokia, Samsung, Hp China.Bogor Trade Mall Lt.2 Telp.08128452218 087873333887 KING PHONE CELL Jual Beli Handphone baru&second dengan harga bagus Blackberry, Samsung, Nokia, Tablet, Android, DLL Bogor Trade Mall Lt.2 Blok C007 No.02 Hub. AMEi : 085310262727 LENI CELL: Jual Perdana Nomer Cantik, SP Data, Modem, Reuter, (Unlock & Locked) Plaza Jambu dua Lt.1 Blok A9 No.3 Telp.0818106887

KENIKO CELL: Jual beli tukar tambah/Service & Accessories, Baru & Second dengan Harga Tinggi Hub. ALAM : 089668354333 YANI CELL: Jual Beli Hape Baru dan Second dengan Harga Tinggi , Accessories & Sparepart Plaza Jambu 2 Lt.1 Blok B. No.10A Telp . 083811039309 BOGORMASTER, Spesialis nomor cantik semua operator. harga mulai 25rb`an, stok terlengkap kunjungi web kami WWW.NOMORCANTIKSPESIAL.COM Tlp: 085810730000,082310730000 Pin BB : 2A45EAC2 Cibinong- Bogor DISTRIBUTOR ELEKTRIK, PERDANA, VOUCHER, MODEM, HP, TABLET, ANDROID, DLL dengan Harga Bersaing di LENI PERDANA Hub. 0818106887 Dijual POWER BANK SAMSUNG, 6500mAH Warna Putih Harga Rp.165.000 stock terbatas Hub, Ryan Tlp 08388001071 MODEM BOLT 4G delivery utk Bogor, Harga 325rb, Harga normal 800rb. Hub: Ryan 08131311212

RUPA-RUPA PENDIDIKAN

KULIAH PROGRAM special sgr LULUS 1. S1 : SE,SH,SKOM,SPD/i ST,Akta 2. S2:MM,Msi,MPd/ i,MT,MH. 3.S3 Legal, Dikti,BAN. Biaya bs angsur hub: Drs.Freddy Reza 082125989333 UJIAN PERSAMAAN & KONVERSI, Terima Pendaftaran Paket B/C, Akta-4, D3, S1, S2, S3, Status: Resmi & Akreditasi, Biaya Diangsur. T:02196020009/085255564971

InilahIklan

AC MOBIL

RIZKI AC MOBIL Jl. Bangbarung Raya Tlp : 0251-8341911

CLUSTER

M

RIVER VALLEY Eklusif dgn View Gn. Salak DP hnya dgn 15Jt (Free biaya KPR) CP : OKI 081314080862/08888057466

Oleh : Ditimas Bagusramdan hub: remmy 08889016665/ 083819991010 BAKMI ES TELER 88 Paket Promo Bakmi Ayam&Es Teh Rp.9.900. Jl. Mayor Oking No.84A Cibinong,ram_290392@yahoo.co.id SMARTFREN menyediakan berbagai macam Bogor Telp: 021-33903083 - 08976464456 type android untuk anda, silahkan hubungi koperasi di tempat anda bekerja atau hubungi TERIMA PESANAN AQIQAH sesuai syariah . Hub 08889016665/083819991010 081281209692

DANA dari emiliki prinsip keju­ nya,” tambahPINJAMAN anak pertama ALAT PESTA & CATERING PT.INTAN PRATAMA Kredit KTA Bunga 5% pertajuran adalah PT NURUL FIKRI hal ABADI,utama menyediakan tiga tenda, bersaudara. hun 1 Hari Cair Tampa Cek BI, Trima Luar Kota Hub catering, dan alatiwan pesta. Jl. diper­ Raya Cibogo 1 Rt5/02 021.85551321 – 0838 7666 0603 membuat MencobaINTAN untuk tidak otoriter Desa Cipayung, Megamendung, Bogor. Telp: 0251HOTEL cayakan selama hampir kepadaPT.karyawan membuat pria 8254980, 8253378 PLATINUM Blvrd Ry Brt G.65 Kp.GdWISMA SUDIRMAN HOTEL & RESTAURANT. Murah/200jt Pulang Jmin Acc ½ jam 0 tahun untuk menjalankan bis­ berumur 34 tahun iniBw Uang, dihormati Letak yang strategis di pusat jantungtiga kota Bogor. TOPAS TV % + 300.000 Acc Aman, Ada Apple, Bb, Ipad, Ltop, Alamat : Jl.Jend . Sudirman No.34 Bogor,West nis perlengkapan bayi.PARABOLA Kesulitan Menurutnya AHLI PASANG DIGITAL, oleh bebas S3pekerjanya. 1996-2012 Lsng Cair Sd 900M Bbs Fee-AdmJava Indonesia Telp : 0251-8341119 gangguandahulu cuaca, saluran tv mancanegara. karya­ Topas wAss,0.45/Bln,18 2012-13 aset G.Price 1 Inova an adalahP’hrgaan sebuah bagi yang dilaluinya membuat TV Promo 45rb/bln. Bayar 3 Bulan (Free 3bulan) (021)45851381-3 sebuah perusahaan dengan mem­ Iwan terus bekerja keras demi ke­ Grnsi service Jabodetabek. Hub: 0251-8056090. Hp ARLOJI 089657380090 PT. PERMATA Djmn ACC Tnp enjoy Tmn Plg Lmun­ 2jam Cair buat mereka betah dan inginan pahala COUNTER ARLOJI NEW OMEGA WATCH SALESyang mulia. Baginya Bng 5% Thn Pnjmn 5jt-700jt Tnp Cek BI Trm Luar & SERVICE ganti batu ,tali arloji dll, JLpaling raya baru botuk bekerja maka perusahaan akan besar adalah membahagia­ REKLAME & PERCETAKAN Kota. HUB: Lulu 82578997-087781571119 gor Lantai1 Yogya AMANAH iklan/jasa, terimamaju, per- “kalau jaga jarak anatara kar­ kan orang tua yangAGENCY: belumBirosempat panjang stnk acc, stnk hilang, bbn, sim mtr/mobil, Pnjmn Tnp Jmnn 5jt-500jt Bng5%Th yawan DANARAYA dan atasan memang tercapai sampai ini.siup, tdp, cv, pt, akte, domisili. mutasi, saat izin usaha, 1Jam Cair,Dt Lngkp Dijmin Acc,Melayanipasti Luar Kota. PENERJEMAH dan sesuai Hub.Meta02199071115-081280227429 dengan posisi masingtua Hub:081584346490/089639290896 saya selalu me­ PENERJEMAH RESMI 20 BAHASA ing,“Orang chn, jpg, india, arab, kor, jer, pcis, spyol, itali, bld,nyemangati, rusia, dll, hub akanTUTUP tetapiKARTU ketika ada wak­hanya dan melimpahkan doa ANUGRAH MANDIRI JAYA ,Plat No Motor masing, & MoBANTU KREDIT/KTA 021-70201005,08111830867 Stempel Film & warna dll, Jl. Raya 30% dari tagihan trakhir, HUTANG LUNAS tu tidakbayar jarang saya dan karyawan untuk saya. bil, karena tanpa orang tuaPuncak Patung Ayam Gadog. Hp 081288465376/087770719008, LEGAL Tinah : 081291312529 pin 74CDF042 Baner, Prasasti,sukses. Kalender dll kumpul 100% bersama untuk sekedar saya tidak akan menjadi MAKANAN TUTUP K.KREDIT/KTA hanya bayar 30% dari tagimembuat mereka nyaman,” tukas Carayg saya de­ SAUNG MIRAH, dgn aneka menu beragam men- membalasnya ANTIyaitu RAYAP han trakhir,hutang LUNAS 100% LEGAL hub: ANCHA jadi andalan seperti: Ayam bakakak, Gurame ANTI RAYAP BERGARANSI Dijamin Tuntas Sjk pemilik nama tionghoa Tjio Sin ngangoreng membuat mereka bangga 0821 2775 3447 cobek, nasi bakar bamboo special yg terkenal. Kami 1968. Survey Gratis. Hub 0821 1219 6161-0857 1024 dengan apa yang 0844-021 saya lakukan juga menyediakan paket: Wedding,meeting,birthda 93495187-021 un­ 7353440 Hay. HEWAN y,gathering,arisan,box package. Live Musik Jum’at & Untuk UD kedepannya Iwan meng­ tuk mereka,” ungkap Setiawan. FAVORIT. Jual Canary berbagai macam. Sabtu. Jl.Padjajaran 32 Tlp.0251-8327675 GADGET Export-import, Hrga tdk bohong, untuk menjadi lebih baik Ajaran orang tuaBOGOR yang meng­ SMARTFREN bersedia bekerja samainginkan dengrosir biji-bijian makanan burung, Jl.Tajur gan koperasi pabrik & kantor andaini, untuk penyediaan WARUNG AYAM BAKAR PAK RIDHO ini. Dia tidak meng­ hantarkan iaandroid, sampai saat HP bagi pihak yg ingin kerjasama (feelagi up to dari saat no.150A. Tlp: 0251-4825888 terima pesan antar,jl adnanwijaya/pandu raya 50.000/pcs) harga bandrol plus laya nan antar kirim. inginkan orang tuanya kecewa, sekarang di terapkan dalam ke­ :085711600336/085211008376 “mereka sudah mendidik saya jauh hidupan dalam pendekatan de­ sampai sini, mereka menanamkan ngan karyawannya. Menurutnya untuk tidak mengambil hak orang menerapkan ilmu kejujuran yang lain. Karena dalam sebuah kehidu­ ditanamkan orang tuanya akan pan pasti ada pasang surutnya, membuahkan keberhasilan, “kita kan sama-sama kerja dengan mereka sudah bangga itu sudah ke­ orang, dengan sebuah keper­ bahagiaan untuk saya akan tetapi cayaan yang ditanamkan dari saya belum puas untuk membang­ kejujuran pasti kesuksesan gakan mereka,” Tutup pria asli Bo­ akan datang dengan sendiri­ gor ini.

INILAH/IVAN

BERLANGGANAN?

0251- 8359233 TARIF IKLAN Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan (324 mm x 50mm)

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI Jl. Ahmad Adnawijaya 11A Kota Bogor. Telp: 0251-8359233 (hunting) 0251-8359167 (redaksi). Fax 0251 8359271 harga langganan Rp 55.000/bulan

MOBIL DAIHATSU

DAIHATSU XENIA Dp 12jtan, Terios Dp 18jtan, Pickup Dp 6jtan, Mnbus Dp 11jtan, Luxio Dp 12jtan. Hub : 081381877099 021.92449295 DAIHATSU FEROZA Th’94 Plat F kondisi prima warna hijau hub : 082121250503 D/R DAIHATSU FEROZA Th’95 mulus plat B bisa kredit suka-suka hub : 08772504500 D/R XENIA XI DLUXE STANDART 2010 MT warna abu-abu Plat D harga 105jt bisa cash dan kredit dengan DP suka-suka hub: 082121250503 D/R DAIHATSU XENIA XI PLUS MT Aqua Blue, 2006 hrg: 103.000.000 Hub: Musfian 081217663300 D-MM DAIHATSU XENIA XI PLUS MT Hitam, 2009 hrg: 108.000.000 Hub: Musfian 081217663300 D-MM DAIHATSU TERIOS, 2008, elegance, hitam, tangan ke-3, Hub: 085691042186

TOYOTA

TOYOTA CUCI GUDANG Disct Besar2an Avnz/17 jt,Innv/28 jt,Rush/25jt, Nav 1, Andri Hutasoit 081296400990-08999325250 Firman Siahaan 081298231500-02170620492 TOYOTA GREAT M/T th : 1995 Plat B 75 juta 087873737295 TOYOTA SOLUNA thn 2003 warna merah Plat b,murah nego. Arie : 085711702020 TOYOTA NEW COROLLA 1.8 thn 1999 warna hijau hub.andrie 02518314424 TOYOTA ALTIS 1.8 thn 2003 biru plat B hubungi; Andri 02518314424 TOYOTA AVANZA G 2011 MT silver hrg 128.000.000. hub: Ikbal 081295081234 D/BBM TOYOTA AVANZA G 2010 MT, Hitam hrg 128.000.000. hub: Musfian 081217663300 D-MM TOYOTA AVANZA G 2012 MT Hitam hrg 148.000.000. hub: Musfian 081217663300 D-MM TOYOTA AVANZA 2007 MT Hijau hrg 105.000.000. hub: Usman 081802925203 D-NM TOYOTA AVANZA G 2009 Silver Met hrg 125.000.000. hub: Atek 081383140054 D/AM TOYOTA AVANZA G 2011 Silver Met hrg 135.000.000. hub: Atek 081383140054 D/AM TOYOTA KIJANG DIESEL MT Th 2003 hrg 105.000.000 hub: Anwar 087870765539 D/BAM TOYOTA KIJANG JANTAN 1991 Wrna Abu, MT hrg 41.000.000 hub: Anwar 087870765539 D/BAM TOYOTA KIJANG KRISTA MT Hitam hrg 122.000.000. hub Leo 08121104371 D/LTM TOYOTA KIJANG LGX

2002/2003 warna silver Plat B barang mulus bisa kredit DP suka-suka hub : 08772504500 D/R TOYOTA RUSH S 2013 AT, .Hitam hrg 195.000.000. hub: Usman 081802925203 D/NM TOYOTA VIOS 2005 MT Hitam hrg 115.000.000. hub: Anwar 087870765539 D/BAM TOYOTA SOLUNA 2001 Silver, plat B hrg 74.000.000 hub: Anton 08179030817 D/AJM TOYOTA SOLUNA 2001 Hijau, plat B hrg 74.000.000 hub: Anton 08179030817 D/AJM ALL NEW COROLA Th. 2000 Kondisi Bagus Hrg. 80Jt Hub: 081294702828

SUZUKI

HONDA FREED PSD 2011 Silver AT hrg 200.000.000 hub: Rully 08179131579 D/PM HONDA JAZZ 2006 PLAT B Biru metalik hrg 118.000.000. hub: Atek 081383140054 D/AM HONDA JAZZ 2006 silver AT hrg 125.000.000. hub: Usman 081802925203 D/NM HONDA JAZZ 2004 biru AT hrg 115.000.000. hub: Usman 081802925203 D/NM HONDA JAZZ 2010 putih AT hrg 185.000.000. hub Usman 081802925203 D/NM HONDA JAZZ 2010 hitam AT hrg 180.000.000. hub: Rully 08179131579 D/PM

SUZUKI KARIMUN Th 2001 Biru plat F kota 66 juta hub: 085711055444

HONDA JAZZ S 2010 MT putih hrg 175.000.000. hub: Ikbal 081295081234 D/BBM

SUZUKI KARIMUN ESTILO 2007 Antik, 90Jt Hub : 081294702828

HONDA JAZZ RS 2013 MT Merah hrg 208.000.000. hub: Ikbal 081295081234 D/BBM

SUZUKI APV X th 2005 warna silver Plat B barang tokcer bisa TDP min 5 juta hub :082121250503 D/R SUZUKI BALENO 1997 Hijau met, plat F tangan pertama hrg 67.000.000. hub: Anton 08179030817 D/AJM SUZUKI BALENO 1997 Silver plat B hrg 65.000.000 hub: Atek 081383140054 D/AM SUZUKI BALENO 2001 Biru met, plat F hrg 74.000.000 hub: Atek 081383140054 D/AM

HONDA JAZZ 2006 AT Hitam hrg 115.000.000. hub: Anwar 087870765539 D/BBM

HYUNDAI

HYUNDAI ATOZ 2003, Coklat Met, plat F hrg 65.000.000 hub: Anton 08179030817 D/AJM

KIA

KIA CARRENS 2001 MT Abu hrg 58.000.000 Hub: Usman 081802925203 D/NM

MERCEDES BENZ

SUZUKI BALENO 2002 MT Merah, hrg 82.000.000 hub: Ikbal 081295081234 D/BBM

MERCEDES BENZ C200 MT 1997 Silver hrg 97.000.000 Hub: Musfian 081217663300 D/MM

SUZUKI JIMNY JANGKRIK 1981 Coklat, plat F hrg 33.000.000 hub: Anton 08179030817 D/AJM

MERCEDES BENZ 280E 1986 Biru, plat F hrg 80.000.000 hub: Atek 081383140054 D/AM

SUZUKI PICK UP 2011 Hitam met, plat F hrg 73.000.000. hub: Atek 081383140054 D/AM

MERCEDES BENZ TIGER 200E MT th’83 Blue on Blue full Orie 35Jt khusus hobby barang mulus hub: 082121250503 D/P

HONDA

MERCEDES BENZ TIGER 200E AT th’86 warna hitam,palomino,US Style 85 jt mulus hub : 087772504500 D/R

HONDA ACCORD, 2009 Hitam, Mulus, KM 42999, Ex wanita. Hub: SKI Tas Tajur 0251-8321183 HONDA JAZZ MANUAL THN 2006 plat f warna silver hub.andrie 02518314424 HONDA CITYZ SILVER Plat B mulus lsg on bisa cash and kredit hub : 08772504500 D/R HONDA CR-V 2.0 HITAM AT Tangan ke 2 hrg 138.000.000 plat F. hub Leo 08121104371 D/LTM HONDA CR-V 2010 AT 2.4 SILVER Hrg 270.000.000. hub: Rully 08179131579 DPM HONDA CR-V 2004 SILVER Plat B hrg 127.000.000. hub: Anton 08179030817 D/AJM HONDA CIVIC 2011 Abu AT 1.8 hrg 260.000.000. hub: Rully 08179131579 D/PM HONDA FREED 2010 AT Abu hrg 190.000.000. hub: Ikbal 081295081234 D/BBM

NISSAN

NISSAN GRAND LIVINA 1.8 XV 2007 Plat B, abu hrg 125.000.000. hub: Leo 08121104371 D/LTM NISSAN LIVINA MT 2007 Silver hrg 115.000.000 hub: Anwar 087870765539 D/BAM NISSAN SERENA CT AT 2010 Hitam hrg 175.000.000. hub: Rully 08179131579 D/PM GRAND LIVINA2011, silver, rp 143.000.000, Hub: 085691042186

ISUZU

ISUZU PANTHER CABIN 2003 Hitam Met, plat F hrg 70.000.000 hub: Atek 081383140054 D/AM ISUZU PHANTER 92, 2300 cc, abu-abu 38jt. Hub: Suhanda Jl.Tumenggung Wiradireja 96, Tanjakan 087870599500

PAKET MURAH KREDIT MOBIL DP Murah angsuran terjangkau, proses cepat

Daihatsu Xenia, Gran Max, Pick Up, Terios, Ayla, Luxio, Sirion. Hub: Helena Daihatsu, 08159933358, 082226668797, Pin.24DBC945

GEBYAR TOYOTA BOMBASTIS 2

All New Avanza DP 29Jtan, Grand New Innova Dp45jtan, New Rush Dp 40Jtan, New Fortuner Dp 85Jtan, Nav1, Vios Camry, New Altis, Agya, Etios, Alphard, Menangkan Alphard, PT 86, AVANZA E Dan GRAND PRIZE 1 Lexus RX 270. Hub: Adrian 0818 0779 0799 - 0812 1387 8705 Firman Siahaan 0812 9823 1500-021 7062 0492

CICILAN MOBIL BARU TOYOTA

TOYOTA AVANZA Angsuran 1,7jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 TOYOTA ETIOZ Angsuran 1,5jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 TOYOTA AGYA Angsuran 1,8jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 TOYOTA INNOVA Angusran 2,6jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 TOYOTA RUSH Angsuran 2,3jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358,085723933570 ,087770665484 TOYOTA FORTUNER Angsuran 4,3jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 TOYOTA VIOS Angsuran 2,6jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 TOYOTA ALTIS Angsuran 3,8jtaan/bln, * syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484 COMING SOON ALL NEW TOYOTA YARIS *syarat dan ketentuan berlaku. Data diambil dan proses dibantu*. hub : Sopian 081281261358, 085723933570,087770665484

NISSAN

PROMO NISSAN GRANDLIVINA tdp hanya 26jutaan. info hub: teguh 085220852320 PROMO INDOMOBILE NISSAN PADJADJARAN BOGOR TDP 25-Jt-an cicilan ringan untuk grand livina, evalia &march cbu. info product all type, test drive & trade in. hub : bobby 087889101062

MOTOR SUZUKI

AXELO KOP 2011 Dp Murah mulai 800Rb. cicilan 399Rb/Bulan Hub : M.Abidin, 085772554590 SATRIA FU 2011 Cicilan mulai 626Rb/Bulan Hub : M.Abidin 085772554590 SATRIA FU 150 2013 kondisi mulus, hub :Eka 085697461248 SUZUKI HAYATE 2011, Dp Murah mulai 800Rb. cicilan 382Rb/Bulan 600Rb Hub : M.Abidin , 085772554590 SKY DRIVE 2010 Dp Murah mulai 600Rb. cicilan 355Rb/Bulan Hub: M.Abidin , 085772554590 SKY DRIVE 2012 Dp Murah mulai 700Rb. cicilan 405Rb/Bulan Hub: M.Abidin , 085772554590

YAMAHA

YAMAHA MIO 2008 hitam, plat B tangerang selatan, hub : pachu 087776081100 YAMAHA MIO J CWF1, Cicilan Hanya 500rb’an/bulan. Minat Hub: 08568504234

KENDARAAN HARGA TERBAIK JARING MAS MOTOR Laladon. Hub : 087770877111, Indra.Pin.2AFBA734

KEHILANGAN HLG STNK F 4043 BL HONDA THN 2010 , 110 cc an Ace , ciheuleut 007/008 bgr HILANG STNK F 4145 BS , HONDA THN 2011, 110 cc an Hendra suhendar , kaum sari 1/5 cibuluh bgr HLG STNK F 5759 BO,HONDA THN 2010 , 150 cc an Novaweri JL.dewi sartika no 18 01/01 bgr HLG STNK F 2328 AP,HONDA THN 2005 100cc an sri wulan ,wangun tengah 04/02 bgr

PROMO NISSAN MARCH CBU TDP 25jt-an cicilan ringan ,untuk info product all type & Test drive hub 087885006615 yanna

HLG STNK F 2050 BI ,YAMAHA THN 2009 , 113cc an IR.Nita ratna suminar JL.mawar blkg no 08/02 menteng bgr barat

DP 23 JT untuk Grand livina dan March Dp 21jt. info lbih lnjut. Hub: Ronal 083811777770

HLG STNK F 4974 CH, HONDA THN 2012 , 125cc an Temmy pratomo junaedi ,cimandala poncol 005/005 sukaraja bogor

NISSAN PROMO! Dp Grandlivina hanya 25jt, Dp Nissan March 20jt, plus lucky draw! Hub: Ramses 08788839388/082135338666 BIG PROMO NISSAN: GL tdp 25jt’an/angs 1,5jt, March Tdp 22jt/angs 1,1jt’an. Dapatkan juga angsuran s/dTenor 7th&lucky Dip. Segera miliki Mobil impian keluarga anda hanya di bulan Maret. Hub: 087870545305/085711806517 PROMO INDOMOBILE NISSAN PADJADJARAN BOGOR Tdp 25jt’an cicilan ringan utk Grandlivina, evalia & march cbu, info produk all type, type drive&trade in hub Arief 085695971289/085218039733 NISSAN MARCH HABISKAN STOK! Dp 20jutaan. Sedia semua tipe Nissan. Dealer resmi. Terima tt cash kredit, Plat F&B, sms/tlpn 085693295495

HLG STNK F5137CD, HONDA, 2012, 108 cc. a/n Yulia Resmiati, Cimahpar Rt 04/07 Bogor Utara HLG STNK F4639AF, 2003, BIRU, noka MH8FDII0C3J - 319337, Nosin E402ID312609 a/n Drs. M.Ishak Rangkitu HLG STNK F6398AZ, HONDA, 2008, Biru putih, Nokas MHIHBGII88K328901, Nosin HBGIEI3276I a/n Kopkar PDAM Kota Bogor HLG STNK F4742BK, HONDA, HITAM, 2010, Noka MHIJBC213AK3I6322, Nosin JBC2EI306899 a/n Ani Nurdiani HLNG STNK F 5624 PH, YAMAHA MIO, merah marun, NOKA MH328D40DCJ641619, NOSIN 28D3641436 a/n Ajeng Nur Halimah Setianingrum, asrama pomad 7/8 cimandala, sukaraja,

Rp 60.000/mmk

FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Kolom Baris (min 2 Baris max 10 Baris)

bogor HLG STNK F1962AE, SUZUKI, 2007, hijau, noka MHYESL4107J600344 Nosin F10A1D700315 a/n Rahmat B.H.Manta HLG STNK F3358BI, HONDA, 2009, merah, Noka MH1JF221X9K133137 a/n Sri Wayamati HLG STNK F2486AO, YAMAHA, BIRU, MH34ST1105K909784, Nosin 4ST1274814 a/n Agus Sopian HLG STNK F 4717 AY, HONDA, 2006, 125cc an Johnvergo JL.Lebak pasar001/003 babakan pasar bgr HLG STNK F 6036 AG, SUZUKI, 2004 110cc wrn Hitam NOKA MH8FD110C42496755 An H.Muhammad Nurdin Karim JL.Bantarjati Kaum no 83 01/03 Bogor utara HLG STNK F 5622 CO, HONDA THN 2013 110cc an Zaenal Abidin ,margasari 002/006 kertamaya bgr selatan HLG STNK F5200BS, HONDA THN 2011 ,110cc biru an Tofik Rohman Bubulak 33 002/006 kebon pedes bgr HLG STNK F6231BF, HONDA, THN 2009 110cc hitam an Rinda br capah cemplang utara 002/013 cilendek barat HLG STNK F4978BN, HONDA, 2010, 110cc a/n Ramses H, Sagala, Cemplang utara Rt002/013 Cilendek Bogor HLG STNK 55626, HONDA, 2011, hitam silver a/n dr Dinar yuanita hayat, Jl. Menteng gg. nambo Rt002/004 Bogor barat HLG STNK F6224 CP ,YAMAHA, 2013, 113cc an Ricardo Maha Putra .kp Tubun asrama Brimob Cibuluh-bgr HLG STNK F 3362 BI , YAMAHA, 2009, 113cc an Siti Hani Linda ,bojong menteng pasir kuda HLG STNK R2 F3351MB, YAMAHA, Noka MH314d003AK72858 Nosin 14D728176 an achmad muharam HLG STNK F4376BU HONDA, 2011 orange hitam an Sutini ciheuleut 03/09 baranangsiang bgr

KOMPUTER VENS BERKAT COMPUTINDO PLAZA JAMBU DUA BOGOR LT. SG BLOK B1 NO.8 BOGOR. Hp: 082122536598. email:venscomputindo@yahoo.co.id. PIN: 2A593BC SEAGATE EXPANSION, Hd External 500GbUSB 3.0, Rp. 599.000 KASPERSKY, Internet Scurity 3 User, Rp 420.000 GENIUS I608X PEN TABLET, Working Area 6”x8”/ Pressure Level: 2048/ Resolution: 5120LPI, Rp 590.000 PC RAKITAN. Intel Dual Core 2,9 Ghz, Maiboard ECS H61, Ram DDR3 2Gb, HDD 500Gb Seagate Sata, DVD-Rw Sata LG/Samsung, Mouse+Keyboard std, Casink Std, LED 15,6” LG, Rp 3.299.000. (Sparepart garansi 1 Thn) FLASHDISK Flashdisk 8Gb Rp 85.000 Flashdisk 8Gb Adata Rp 70.000 MODEM Modem Bolt 4G Super LTE, Free 8Gb, Share 8 User, Rp 299.000 Modem E173 Rp 220.000 modem K3772 Rp 230.000 modem ondo Mf 64s Rp 185.000 LAPTOP/NOTEBOOK asus x200 CA KX 184 white, Prosessor Intel1007, memory 2 Gb HDD 500Gb, Webcam, Cardreader, Layar 11.5” Rp 3.299.000 Hp touchsmart 11-e012Au (Layar Sentuh), AMD

Rp 50.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 15.000/mmk Rp 12.500/baris

A4 1250, 2,2 Ghz, Wifi, DDR3 4Gb, HDD 320Gb Sata, Lcd 11,6” (touchscreen), Card reader, VGA Anti Radeon HD 7310, Camera, Rp 4.599.000 BESTCOMP: Menyediakan Security System, lighting, tabung apar, alarm dan menerima servis komputer, instal software, perlengkapan komputer dan menerima refill tinta. jl. a. sobana no.11 bantar jati bogor. telp: 0251 8376168 SINAR TIMUR COMPUTER, Pusat Penjualan computer PC-notebook-hardware-accesoriesservice-maintenance Cibinong City Mall Lantai 1 Blok C-9,Hub: 021-29860299/08567958710

RUMAH RUMAH JL.KARADENAN, PASIR JAMBU, Sukaraja-Bogor, harga 170jt, Discount DP 6jt u/ 40 pembeli pertama .Tipe 30 luas tanah 60 BOOKING FEE 1jt. Telp : 083811099011, Pin BB. 27E12209 RUMAH DIBELAKANG KALIBATA MALL Sederetan kalibata indah dsn bakin. Lb 185mt, Lt 165mt, kmr d bwh 3, kmr mandi 2(trmsk kmr utama)D atas km 2(1 kmr pembantu)Cuma 6 rumah exslusif town ,bbs banjir,Bk hrga 2,5 M, full furniture kecuali kamar kosong hub: 083811118111 D/PR1 RUMAH KOMPLEK KPKN No. 02A Batu tulis-Bogor, Lt. +- 1500 m2. Lb.300m2. F: 4 kmr tidur,1 kmr pembantu. kmr Mandi 2 didalam 2 diluar. Air PAM,Sumur 2,Gudang 1,Garasi 1. Surat2 SHM, Harga 5 M ( Nego ). Hub : Ryan 0838 1111 8111 RUMAH DI DAERAH BINTARO RAYA dengan Lt.800m2. Lb.450m2. Surat2 SHM. Harga Nego 6,5 M Hub : Ryan 0838 1111 8111 DISEWAKAN RUMAH JL. ARTZIMAR Lt. 200 .Lb. 100 , 2KT, TIKP. Harga Rp. 32.000.000,- . Hub : Ishak. 085286981515/08170281135 D/TAP RUKO MURAH DILOKASI STRATEGIS Ruko di yasmin sektor VI Bogor, pinggir jalan raya. Lokasi strategis dekat dengan perumahan, Sekolah, Rumah sakit, Tol kejakarta dan pusat perbelanjaan, Uk 7x30, 3Lt, SHM, 2,75M Hub : Yani 081316596098. D/TAP APARTEMEN MURAH ALAM SUTERA. Launching 23 FEB 2014 harga 230 jutaan, Strata Title, Booking fee hanya 5 juta, type studio, 2BR Total Area 15,5 Ha. Hub : Nany 087889000835/08121108881 D/TAP RUMAH-RUMAH CANTIK DI GADING SERPONG Harga Terjangkau mulai 954 juta, PARAMOUNT LAND, 3 KT+IKP, Amazing Design, Elista Village, karelia Village, Kamar extra luas Hub : Nany 087889000835/08121108881 D/TAP JUAL CEPAT EX SEKOLAH GARMENT 200M Exit Tol Sentul selatan Babakan Madang, Lt. 9700m2 45 Asrama, Guest House 2KT, Kantin, R.Produksi, 6 Line Telp. Hub : Nany 087889000835/08121108881 D/TAP

C-93 notebook store Pusat Penjualan Computer PC, Accessories, Notebook, Hardware, Service & Maintenance

Anton 087874474728

Plaza Jambu Dua Lt. Semi Dasar Blok A 6 No.1-2 Warung Jambu - Bogor Telp: 0251 8312 870 email: anton_alfarizy@yahoo.com


SATU-SATUNYA N AN PERWAKILA P NOBAR WORLD CU 4 DAN ISL 2014

68

Inilah.com grup INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

HARI

PIALA SECTION C DUNIA 2014 MINGGU, 6 APRIL 2014

LIVEONTV ENJOY!

EVERTON V ARSENAL

KRUSIAL!

West Ham vs Liverpool SCTV; Minggu (6/4) Pukul 22.00 WIB Everton vs Arsenal Bein Sports 3; Minggu (6/5) Pukul 19.30 WIB Tottenham Hotspur vs Sunderland Bein Sports 3; Selasa (8/4) Pukul 01.45 WIB

Juventus vs Livorno Bein Sports 1; Selasa (8/4) Pukul 01.45 WIB Genoa vs AC Milan Bein Sports 1; Selasa (8/4) Pukul 02.00 WIB

SAAT ini, Everton adalah rival utama Arsenal. Dari pekan ke pekan, ancaman kudeta terus mereka suarakan.

Borussia Dortmund vs Real Madrid SCTV; Rabu (9/4) Pukul 01.45 WIB Atletico Madrid vs Barcelona SCTV; Kamis (10/4) Pukul 01.45 WIB

K

CORNERKICK WAYNEROONEY

Roberto Martinez

ROONEY KO KABAR buruk datang dari Manchester United. Striker andalan, Wayne Rooney dibekap cedera sehingga terancam absen kala meladeni Bayern Muenchen, pertengahan pekan mendatang. Cedera Rooney dikonfirmasi manajer MU David Moyes, beberapa jam sebelum laga kontra Newcastle di St.James’ Park, Sabtu (5/4) malam WIB. Kaki pemain 28 tahun itu cedera kala membela ‘Setan Merah’ di leg I perempatfinal Liga Champions kontra Bayern tengah pekan kemarin. “Dia punya cedera yang buruk di jari kakinya dan tidak hanya akan jadi masalah untuk laga ini (Newcastle), ini juga bisa menjadi masalah untuk laga kontra Munich Rabu nanti,” kata Moyes dilansir situs resmi klub. Cederanya Rooney tentu membuat Moyes harus memutar otak memanfaatkan stok penyerangnya yang menipi. Ganya tersisa Danny Welbeck dan Javier Hernandez. Seperti diketahui, Robin van Persie telah lebih dulu menepi akibat cedera lutut pada bulan lalu. (bsf )

yang berujung terlemparnya mereka dari jalur perburuan gelar juara. Martinez sadar, banyak yang bisa dimanfaatkan untuk ‘membunuh’ Arsenal secepat mungkin. Dengan modal kecepatan para pemainnya, dia begitu optimistis bisa mengobrak-abrik lini pertahanan lawan yang memang sedang rapuh. “Saya melihat statistik yang menunjukkan Arsenal kebobolan 24 kali di sepanjang laga tandang mereka. Bagi kami, itu adalah celah besar untuk memenangkan laga. Tetapi kami wajib tampil sempurna, karena laga ini adalah sebuah tantangan fenomenal,” tandas Martinez. Di sisi lain, bertandang ke Everton jadi sebuah laga krusial untuk Arsenal. Melihat The Toffees menguntit tepat di belakang, ‘Meriam London’ tak bisa kehilangan angka. Wajar, ketika Manajer Arsene Wenger menyebut pertandingan ini ibarat duel final. “Ini adalah sebuah kesempatan untuk maju dan juga sebuah peluang untuk membuat jarak dengan Everton. Mereka adalah sebuah tim yang bagus, itulah mengapa mereka berada di tempat sekarang ini,” tegas Wenger dilansir situs resmi klub. (bsf )

enyataannya, hanya empat poin saja,selisih yang memisahkan kedua tim di papan klasemen sementara Liga Primer Inggris. Dan Everton, punya peluang memangkasnya adi satu poin kala menjamu The Gunners di Goodison Park, Minggu (6/4) dini hari WIB. Hampir seluruh penggawa The Tofees menyebut pertarungan ini sebagai laga hidup mati mereka. Andai saja kalah, tentu mimpi menempati posisi keempat atau slot terakhir menuju Liga Champions musim depan, harus dibuang jauh-jauh. “Kami mendapatkan hak untuk berjuang untuk posisi keempat. Ini adalah musim yang bagus. Masih ada 21 poin untuk diperebutkan. Saya ingin tiga poin ketika menghadapi Arsenal karena itu akan sangat menentukan,” ujar Manajer Everton, Roberto Martinez dilansir Daily Star. Peluang Everton memenangkan laga cukup terbuka lebar. Selain penampilan para pemain inti macam penyerang Romelo Lukaku yang terus on fire, tim lawan juga tengah kehilangan sentuhan. Arsenal memang mengalami penurunan performa secara drastis,

Romelo Lukaku

Arsene Wenger Olivier Giroud

PERBANDINGAN STATISTIK Efektivitas Serangan

Performa Musim Ini Total Laga

15

22 Lesakan Gol

Total Laga

13,5

Shots/game

1,6

12

Performa Musim Ini 30 Lesakan Gol

1,8

Gol/game

13 Assist

Assist

6

10%

7

12%

Tingkat Konversi

Kartu Kuning

Kartu Kuning

1

3

Area Serang

Shots/game

Shots/game

3

3,1

Akurasi Umpan

Akurasi Umpan

65,6%

68,3%

Ranking

Ranking

7,34

7,37

KIRI

TENGAH

41%

KANAN

26%

KIRI

33%

TENGAH

31%

KANAN

28%

41%

HEAD TO HEAD 08/04/14: Arsenal 08/12/13: Arsenal 17/04/13: Arsenal 29/11/12: Everton 22/04/12: Everton

INILAHSPORT C

FOOTBALL MANIAC

Everton Everton Everton Arsenal Arsenal

Rekor Kandang Everton 15 11 3 1 29 39 6

MISI EROPA PARMA sedang terluka. Tiga tim raksasa, secara beruntun menaklukkan mereka. Antonio Cassano dan kawan-kawan pun ingin segera bangkit, demi mengejar tiket ke Eropa. >> BACA HAL C4

4-1 1-1 0-0 1-1 0-1

Total Laga 16 Menang 9 Kalah 2 Imbang 5 Memasukkan 27 Kemasukan 27 Clean Sheets 4

Rekor Tandang Arsenal

Bains Distin

Naismith

Barry

Flamini

Howard Osman Stones

Sagna

Cazorla

Lukaku

Giroud

Szczesny Rosicky

McCarthy

Coleman Everton 4-2-3-1 Pelatih Roberto Martinez

Mertesacker

Arteta

Deulofeu

Podolski 3 MINGGU (6/4) PUKUL 19.30 WIB

Vermaelen

Gibbs Arsenal 4-2-3-1 Pelatih Arsene Wenger


C2

NEWS

MAUNGBANDUNG MINGGU 6 APRIL 2014

TC CAPAI TARGET

SISIGARIS

AWALNYA, skuat Persib dijadwalkan menjalani training center (TC) selama empat hari di Pangandaran. Lantaran banyak pemain absen, pemusatan latihan pun dipercepat.

P

Tantan INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Mengisi Libur Bersama Keluarga TANTAN, pemain Persib Bandung yang diboyong Alfred Riedl memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia, mengaku takkan langsung bergabung bersama skuat Persib Bandung. Dia ingin terlebih dahulu berlibur. Diungkap Tantan, dirinya baru tiba di Tanah Air tengah Jumat Sabtu (5/4) dini hari WIB. Jatah libur yang diberikan Pelatih Kepala Djadjang Nurdjaman, akan digunakan dia beristirahat bersama keluarga. “Sepertinya tidak bergabung bersama tim di Pangandaran. Istirahat saja di rumah,” ujar Tantan melalui sambungan telepon selulernya, Sabtu (5/4/2014). Seperti diketahui, tujuh pemain Maung Bandung yakni I Made Wirawan, Supardi, Ahmad Jufriyanto, Tantan, Ferdinand Sinaga, Firman Utina, dan Muhammad Ridwan bersama penggawa Timnas lainnya, telah melakoni tiga laga uji coba melawan Andorra, Kuba dan Villarreal B. Namun dikabarkan, tim Garuda Indonesia ini akan kembali melakoni pertandingan persahabatan melawan tim asal Amerika Zona Concacaf, Panama yang direncanakan 15 Mei mendatang. “Saya kurang pasti juga. Tapi katanya Mei dengan Panama dan ada juga uji coba dengan Asean All Star. Kalau dengan Panama sepertinya pertandingannya di Indonesia,” jelas Tantan. (yogo triastopo/bsf )

elatih Persib, Djadjang Nur­ djaman memutuskan pemusatan latihan hanya dilaksanakan selama tiga hari. Artinya, Sabtu (5/4) malam WIB, skuatnya sudah kembali ke Kota Bandung. Diungkap Djadjang, alasan utamanya mengubah jadwal tak lain lantaran banyak pemain absen. Idealnya, kata dia, pemusatan latihan memang berlangsung tiga hari lebih dan dihadiri semua anak asuhnya. Sementara saat ini, tujuh pemain Maung Bandung tak ikut hadir, lantaran baru kembali dari Spanyol bersama Tim Nasional (Timnas) senior. “Idealnya lebih dari tiga hari dan lebih ideal lagi jika semua pemain hadir di pemusatan latihan kita kali ini. Jadi saya pikir, dengan waktu yang ada dan pemain yang ada, sudah cukup,” ujar pelatih yang akrab disapa Djanur ini, Sabtu (5/4/2014). Waktu yang dipersingkat ini, menurut Djanur tak jadi masalah besar. Menurut pelatih asal Sumedang itu, pihaknya telah mendapatkan apa yang telah diharapkan, yakni memupuk kebersamaan. Kini, Djanur akan lebih memfokuskan tim untuk menyambut laga lanjutan ISL kontra Arema Cronous, 13 April mendatang. “Jujur, kita datang ke sini yang paling utama adalah memupuk kebersamaan dan mencari suasana baru. Dan semua itu saya pikir sudah didapat. Para pemain senang sekali disini, semua ceria penuh semangat. Itu yang kita cari dan sudah kita dapatkan,” pungkasnya. Sementara itu, bek Vladimir Vujovic turut menyayangkan absennya tujuh pemain dalam sesi pemusatan latihan kali ini. Di mata dia, kehadiran para pemain tersebut bisa turut membantunya dalam mengevaluasi setiap kelemahan. “Karena kita berlatih di Pangandaran ini untuk mengoreksi kesalahan yang dilakukan selama beberapa ujicoba terakhir,” ungkap Vladimir. Sama seperti Djanur, pemain asal Montenegro ini akan langsung fokus menyambut laga melawan Arema Indonesia. “Ini juga sebagai ajang untuk persiapan pertandingan berikutnya melawan Arema,” tandasnya. Cukur Pangandaran Selection Persib menutup rangkaian pemusatan latihan dengan laga uji coba melawan Pan-

gandaran Selection, Sabtu (5/4) sore. Dalam laga itu, Maung Bandung sukses menang telak, 9-0. Tujuh dari sembilan gol dicetak Makan Konate. Sejak menit-menit awal babak pertama, Persib langsung menekan lawan yang levelnya berada jauh di bawah. Hasilnya, Konate berhasil menjebol gawang Pangandaran di menit ke-8. Tak puas, Konate pun kembali menjebol gawang Pangandaran Selection dan menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit ke17. Tujuh menit berselang Konate kembali mencetak gol dan mengubah kedudukan menjadi 3-0. Persib terus melakukan serangan dan akhirnya menit ke-31 Konate kembali menambah kemenangan bagi PERSIB menjadi 4-0. Tiga menit berselang giliran, Taufiq menambah keunggulan menjadi 5-0. Masih di menit yang sama Konate kembali mencetak gol bagi. Pada menit ke-38 Konate kembali mencetak gol dan menutup kemenangan di babak pertama menjadi 7-0. Babak kedua dimulai,

Persib tidak menurunkan intensitas serangannya dan pada menit ke-57 Agung berhasil menambah menjadi 8-0. Dua belas menit berselang Konate kembali mencetak gol dan kembali mengubah keunggulan Persib menjadi 9-0. (bsf ) PERSIB.CO.ID

Djadjang

Nurdjaman

DIKLATPERSIB JADWALPERTANDINGAN

PERSIB BANDUNG ISL 2014 PUTARAN I Jaino Matos

PERSIB BANDUNG 1 vs 0 SRIWIJAYA FC Minggu 2 Februari 2014 (pukul 15.30 WIB)

PERSIB BANDUNG 2 vs 1 PERSITA TANGERANG Rabu 5 Februari 2014 (pukul 15.30 WIB) PERSIJAP JEPARA 1 vs 1 PERSIB BANDUNG Minggu 9 Feb 2014 (pukul 15.30 WIB) PERSIK KEDIRI 0 vs 3 PERSIB BANDUNG Rabu 12 Februari 2014 (pukul 19.00 WIB) PERSIB BANDUNG 1 vs 2 SEMEN PADANG Minggu 16 Februari 2014 (pukul 15.30 WIB) BARITO PUTRA 0 vs 2 PERSIB BANDUNG Minggu 9 Maret 2014 (pukul 19.00 WIB) PERSIB BANDUNG vs AREMA CRONUS INDONESIA Minggu 13 April 2014 (pukul 19.00 WIB) GRESIK UNITED vs PERSIB BANDUNG Minggu 20 April 14(pukul 19.00 WIB) PELITA BANDUNG RAYA vs PERSIB BANDUNG Minggu 27 April 2014 (pukul 15.30 WIB) PERSIB BANDUNG vs PERSIJA JAKARTA Kamis, 8 Mei 2014 (pukul 15.30 WIB)

Menanti Starting Eleven Maung Ngora JELANG kompetisi Indonesia Super League (ISL) U-21, Persib U-21 terus berbenah. Salah satunya dengan menggelar beberapa laga uji coba. Kekuatan Persikab Kabupaten Bandung pun akan dijajal, Senin (7/4) nanti. Pelatih Jaino Matos mengatakan, selain mematangkan skuatnya, laga persahabatan juga akan menentukan pemain-pemain yang berhak mengisi starting eleven nanti. “Semua persiapan kita untuk menghadapi kompetisi nanti, terutama untuk mengahadapib PBR U-21. Hasil dari pertandingan uji coba juga akan menentukan pemain yang paling berpeluang tampil di kompetisi,” kata Jaino, Sabtu (6/4/2014). Dari beberapa pertandingan uji coba, pelatih asal Brasil tersebut cukup bangga akan

peningkatan yang dialami anak asuhnya. Dia juga yakin, laga melawan Persikab akan mematangkan mental bertanding para pemain. “Lawan tim kita nanti di atas kita, kita akan mendapat apa yang kita mau yaitu tertekan dan menekan lawan. Ini bagus untuk meningkatkan kemampuan tim bermain terutama soal mental,” ucapnya. Sementara, jelang dua hari menghadapai Persikab Kabupaten Bandung. Pihaknya memberikan jatah libur selama dua hari. “Dua hari cukup untuk pemain menghilangkan rindu kepada keluarga. Selama latihan, pemain jarang sekali bertemu dengan keluarga. Sehingga nanti saat uji coba, tim bisa memetik hasil maksimal,” pungkasnya. (yogo triastopo/bsf )

DOK INILAH


C3

NEWS

LIGAINDONESIA MINGGU 6 APRIL 2014

INCAR LAWAN SEPADAN

12 PAS

Timnas Beruntung

TIM nasional Indonesia mengakhiri Tur di Spanyol dengan kemenangan tipis 1-0 atas Villarreal B. Zulham Zamrun jadi pahlawan dengan gol semata wayangnya. Meski sukses menang dari Villarreal, tapi pelatih Alfred Riedl menyadari bahwa lawan bermain lebih baik dan membuat Indonesia kelimpungan, terlebih pada paruh kedua. “Kita (Indonesia) memang berhasil menang, tapi kemenangan tersebut tak lepas dari keberuntungan,” ungkap Riedl ketika dihubungi wartawan. “Saya melihat Villareal adalah tim yang lebih baik pada pertandingan itu. Fisik mereka kuat dan mereka juga punya kecepatan,” lanjut pelatih asal Australia itu. Riedl juga memberikan apresiasi kepada permainan anak asuhnya yang mau berjuang sehingga mampu mempertahankan keunggulan hingga wasit meniup peluit panjang. “Semangat tim sangat bagus. Para pemain menunjukkan bahwa mereka memiliki keinginan yang besar saat bertanding,” tutupnya. (bsf)

RAHMAD Darmawan memandang Persebaya Surabaya butuh satu laga uji coba dengan lawan sepadan. Dia berharap Gresik United bersedia menerima ajakan timnya.

P

Batit Bisa Bangkit BARITO Putera yang tampil mengecewakan dalam enam laga kompetisi Indonesia Super League (ISL). Yongki Aribowo berujar bahwa ‘Laskar Antasari’ bakal kerja keras untuk bermain lebih baik. Sebanyak enam laga sudah dilakoni oleh tim besutan Salahuddin itu di ISL. Hasilnya, Barito Putra cuma memetik sekali kemenangan, sekali seri, dan empat kali menelan kekalahan. Mereka pun tertahan di posisi 10 kalsemen Grup 1. Saat ini, Barito Putra tengah berada di Jakarta untuk menjalani pemusatan latihan guna mengisi jeda kompetisi. Sudah dimulai pada 28 Maret lalu, latihan itu akan berakhir pada 8 April mendatang. Salah satu menu latihan yang dijalani oleh Barito Putra adalaha pematangan taktik dan strategi menjelang pertandingan melawan Sriwijaya FC pada 13 Apri mendatang. “Kemarin selama tiga hari kami diberikan latihan fisik. Sekarang kami difokuskan oleh coach Salahuddin untuk persiapan taktik dan strategi menghadapi Sriwijaya FC. Karena kami harus bekerja keras lagi di kompetisi ini,” ungkap Yongki. (bsf)

KLASEMEN SEMENTARA ISL 2014 Mn

M

S

K

Gol

Pts

BARAT 1.

AREMA CRONUS

5

5

0

0

14-1

15

2.

PERSIB

6

4

1

1

10-4

13

3.

PERSIJA

5

3

2

0

8-4

11

4.

P BANDUNG RAYA

7

3

2

2

9-7

11

5.

SEMEN PADANG

6

3

1

2

7-6

10

6.

SRIWIJAYA FC

7

2

2

3

5-7

8

7.

PERSITA

7

2

1

4

6-9

7

8.

GRESIK UNITED

5

1

3

1

8-8

6

9.

PERSIJAP

6

1

1

4

7-12

4

10.

BARITO PUTERA

6

1

1

4

4-10

4

11.

PERSIK

6

0

2

4

3-13

2

Mn

M

S

K

Gol

Pts

TIMUR 1.

MITRA KUKAR

7

4

1

2

11-6

13

2.

PERSIRAM

6

3

3

0

6-2

12

3.

PERSEBAYA

7

4

2

1

12-7

11

4.

PERSELA

6

3

1

2

10-9

10 9

5.

PERSIPURA

5

2

3

0

8-4

6.

PUTRA SAMARINDA

7

1

4

2

11-8

7

7.

PERSERU

5

2

1

2

7-9

7

8.

PERSIBA BALIKPAPAN

6

1

3

2

4-5

6

9.

PSM MAKASSAR

7

1

2

4

7-9

5

10.

PERSEPAM MU

6

1

2

3

7-15

5

11.

PERSIBA BANTUL

6

0

2

4

4-13

2

Top Skor Sementara ISL 2014 1 .Spasojevic Ilija (Putra Samarinda) 2 .Kenmonge Emmnauel (Persebaya) 3 .Cristian Gonzales (Arema Cronus) 4 .Djibril Coulibaly (Persib Bandung) 5 .Gaston Castano (P Bandung Raya)

ANTARA

6 6 5 4 3

ersebaya memang baru saja beruji coba PS Marwiltim Angkatan Laut (AL). Tapi, kata Rahmad, laga tersebut tak terlalu berpengaruh lantaran jomplangnya kekuatan kedua tim. Sebelumnya sempat tersiar kabar dari manajemen, Bajul Ijo akan beruji tanding dengan Persekap Kota Pasuruan. Sayang, Persekap menolak. Kini satu-satunya harapan Persebaya hanyalah Gresik. “Kami akan sangat berterima kasih, kalau memang Gresik mau. Kami bisa melakukan latihan bareng dan game tanpa ada penonton. Karena kalau ada penonton, rasanya sulit dilaksanakan sekarang,” tutur RD kepada Goal Indonesia. Ucapan RD merujuk pada agenda pemilihan umum (pemilu) legislatif yang akan digelar pada 9 April mendatang. Dengan kondisi demikian, sudah pasti sulit untuk melobi pihak keamanan bila laga uji coba melibatkan penonton. RD berharap uji tanding bisa dilaksanakan, Senin (8/4), atau sehari sebelum pemilu. “Saat ini kami terus berkomunikasi dengan pihak Gresik, meski belum ada titik terang. Semoga saja semua bisa terlaksana sesuai keinginan,” sambungnya. RD mengaku belum bisa menerapkan komposisi terbaiknya jelang away ke markas Persipura Jayapura dalam lanjutan ISL, 15 April mendatang. Itu disebabkan dirinya masih menunggu kehadiran para pemain yang kini masih tergabung dalam pemusatan latihan (TC) bersama timnas Indonesia. “Latihan tetap jalan sampai saat ini. Tapi belum bisa bicara banyak tentang persiapan menghadapi Persipura, apalagi untuk menyiapkan skema dan strategi,” jelas mantan arsitek Arema Cronus dan Sriwijaya FC tersebut. Uji coba kontra PS Marwiltim AL, Kamis (3/4) lalu, dimanfaatkan Persebaya untuk memperkokoh sektor belakang. “Saya sengaja tidak menurunkan OK John. Tujuan uji coba kemarin memang sebagai persiapan lawan

Kami akan sangat berterima kasih, kalau memang Gresik mau. Kami bisa melakukan latihan bareng dan game tanpa ada penonton. Karena kalau ada penonton, rasanya sulit dilaksanakan sekarang.”

Persipura, termasuk siapa nantinya yang akan saya mainkan berduet dengan Ricardo (Salampessy),” pungkasnya. Sementara itu, Gresik sendiri belum memberi jawaban. Mereka tengah mendapat hantaman isu keretakan. Tak hanya itu, banyak gaji pemain yang terlambat dibayar manajemen klub. Hantaman isu keretakan tampak pada ketidak-harmonisan antara manajemen dengan pemain dan official. Manajemen ditengarai sangat arogan, dan sulit untuk ditemui. Keinginan pemain dan pelatih untuk bertemu dengan manajemen, dalam hal ini adalah CEO Persegres Asroin Widiana, demi menyampaikan unek-uneknya selalu berakhir pupus. (bsf )

RAHMAD

Robert Heri

DARMAWAN

Menanti Jawaban Fortune Udo SUDAH bukan rahasia lagi, kalau Persik Kediri selalu kurang beruntung dalam merekrut striker. Sejak terdegradasi ke Divisi Utama, mereka mengalami kesulitan besar mencari tukang gedor yang produktif. Ketidakberuntungan itu berlanjut ketika tim berjuluk Macan Putih promosi ke Indonesia Super League (ISL). Tim ini sudah berganti penyerang bahkan ketika baru melakoni separuh putaran pertama ISL. Jean Paul Boumsong ditendang dan digantikan Fortune Udo. Fortune Udo kini berada di ‘posisi panas’ alias lini depan yang dinilai belum optimal. Mau tak mau dia harus menanggung beban untuk lebih baik dibanding pendahulunya. Walau belum lama seleksi, nyatanya pemain asal Nigeria ini sudah dipilih staf pelatih dibanding Boumsong. Fortune juga menyingkirkan pemain asing asal Australia yang sempat menjadi saingannya seleksi di Kediri. Mampukah Fortune menjadi jawaban atas rumitnya

pencarian pemain depan? “Saya ingin memberikan banyak gol untuk Persik,” ucap Fortune Udo. “Pelatih sudah percaya dan tentu saya akan bekerja keras di sini. Persik ingin striker dengan banyak gol, saya akan berusaha sebaik mungkin,” sambungnya. Striker ini masih terus beradaptasi dengan rekan-rekan

Sergio Van Dijk

barunya di tim kebanggaan Persikmania. Namun pemain berusia 26 tahun tersebut belum mendapatkan kesempatan memadai di rehat kompetisi Indonesia Super League (ISL). Itu membuat kemampuan eks pemain Arema dan Persiba Bantul belum diketahui dengan jelas di laga sesungguhnya. Sejak bergabung

Persik pertengahan Maret lalu, praktis pelatih maupun supporter Persikmania tak banyak tahu produktivitasnya. Persikmania pun berharap keberadaan Fortune Udo bisa memberikan perubahan signifikan untuk timnya. Walau masih belum yakin benar dengan kualitas pemain yang sempat dibuang Persib Bandung itu, paling tidak ada harapan baru di Stadion Brawijaya. “Persik kayaknya memang tak beruntung dalam mencari striker. Yang datang ke Kediri selalu gagal. Kami para suporter sekarang berharap Fortune Udo cocok dengan permainan Persik. Dia harus paham bahwa tim ini sangat membutuhkan striker tajam,” ujar Didit N Cahyadi, salah satunya Persikmania. Melakoni enam pertandingan ISL, hanya sebiji gol Persik yang dihasilkan dari striker yakni dari kaki Jean Paul Boumsong yang kini mengadu nasib di Persikad Depok. Sedangkan striker lokal seperti Dicky Firasat dan Dimas Galih malah masih mandul total. (bsf )


C4

NEWS

FOOTBALL MANIAC MINGGU 6 APRIL 2014

PARMA

V

NAPOLI

MISI EROPA

PARMA sedang terluka. Tiga tim raksasa, secara beruntun menaklukkan mereka. Antonio Cassano dan kawan-kawan pun ingin segera bangkit, demi mengejar tiket ke Eropa.

M

impi buruk tim besutan Roberto Donadoni itu dimulai dari kekalahan atas Juventus, tiga pekan lalu. Setelah itu, mereka juga tumbang dari Lazio dan AS Roma. Untungnya, kekalahan beruntun tak menutup peluang Parma untuk menembus kompetisi Europa League musim depan. Saat ini, Parma masih menempati posisi enam atau batas akhir zona Eropa untuk Italia. Tapi, mereka hanya unggul satu poin dari Atalanta dan dua poin dari Lazio. Artinya, satu kekalahan lagi sangat berpotensi membuat mereka terlempar. “Kami hanya berpikir bangkit setelah rangkaian hasil buruk itu. Kami ingin

kembali memulainya dalam laga Napoli lebih baik jika dibandingtertinggal sembilan poin dari Tim Serigala Ibu Kota. melawan Napoli. Ini pertarungkan Parma. Hanya Rafael Cabral yang absen karena cedera. De“Situasinya semakin menyulitkan an sulit, tetapi tak mustahil unngan banyaknya pemain yang karena selisih kian melebar. Tetuk dimenangi,” ujar Pelatih Roberto Donadoni dilansir Football tersedia, Rafael Benitez punya tapi, saya tak mau pemain memikirkan itu. Saya Italia. banyak opsi dalam merotasi pemainnya. meminta mereka fokus Parma sedikit kurang berunI Partenopei juga butuh poin memenangkan pertandingtung dalam upaya meraih poin penuh. Dua pemain kunci mereka, Amsempurna untuk terus menguntit AS an, karena Parma tim kuat,” lugas pelatih Rafael Benitez. (bsf ) auri dan Alessandro Lucarelli dipastikan Roma di posisi kedua. Saat ini, mereka absen karena harus menjalani sanksi. Kondisi ini diperparah dengan kemungkinan absen Gabriel Paletta dan Molinaro Henrique Walter Gargano yang kondisinya kuParolo Callejon Schelotti rang fit. Donadoni bakal mengandalPaletta Inler Fernandez Reina kan Felipe untuk menggantikan Mirante tempat Alessandro Lucarelli. Cassano Marchionni Higuain Hamsik Sedangkan absenya Amauri Felipe Albiol membuat Antonio Cassano Jorginho bakal berperan sebagai false nine di lini depan. Cassani Acquah Biabiany Ghoulam “Persoalan pemain Martens absen selalu menjadi SENIN (7/4) AC Parma (4-3-3) Napoli (4-2-3-1) PUKUL 01.45 WIB kendala terbesar tePelatih: Roberto Donadoni Pelatih: Rafael Benitez tapi bukan berarti tak bisa teratasi. Saya teLIMA LAGA TERAKHIR NAPOLI LIMA LAGA TERAKHIR PARMA tap optimistis, siapapun 31/03/14: Napoli 2-0 Juventus 02/04/14: AS Roma 4-2 Parma yang tampil akan mem27/03/14: Catania 2-4 Napoli 30/03/14: Lazio 3-2 Parma beri kontribusi terbaik,” 24/03/14: Napoli 0-1 Fiorentina 27/03/14: Juventus 2-1 Parma 21/03/14: Napoli 2-2 Porto 23/03/14: Parma 1-1 Genoa pungkas Donadoni. 18/03/14: Torino 0-1 Napoli 16/03/14: AC Milan 2-4 Parma Sementara itu, kondisi

FESTIVAL TV

ROBERTO

DONADONI


C5

NEWS

FOOTBALL MANIAC MINGGU 6 APRIL 2014

Everton vs Arsenal

Everton dan Under 2 1/2 Gol Everton menjamu Arsenal di Goodison Park. Kemenangan akan memperpendek selisih jarak dengan Arsenal menjadi hanya satu poin. Everton membukukan empat kemenangan beruntun dan sukses kelima akan membuat mereka menjadi favorit lolos ke Liga Champions. Pelatih Roberto Martinez masih belum bisa diperkuat bek Phil Jagielka. Tapi, gelandang Ross Barkley diperkirakan bisa fit. Dia ditarik di babak kedua pekan lalu saat Everton membukukan kemenangan 3-1 di kandang Fulham. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menyaksikan timnya kini tergelincir tujuh poin di belakang pimpinan klasemen Liverpool. Dalam tiga laga terakhir, Arsenal tak pernah menang. Mereka masih punya ambisi merebut gelar juara, tapi Wenger fokus pada menghindarkan kekalahan di Goodison Park untuk memastikan klubnya tetap berada di peringkat keempat. Wenger harus memutuskan apakah dia akan memberi kesempatan start kepada Aaron Ramsey. Gelandang muda ini kembali masuk skuat untuk pertama kalinya sejak Boxing Day setelah pulih dari cedera paha. PREDIKSI: Arsenal memberikan voor balik lek 1/2 (1/4 bola). Everton sedang on form. Kemungkinan mereka terhindar dari kekalahan cukup kecil. Main bawah, pegang Everton. Main under 2 1/2 gol juga lebih baik. (ing)

West Ham vs Liverpool

Berani Pegang Liverpool? LIVERPOOL melawat ke kandang West Ham United. Mereka berharap bisa mencatat kemenangan beruntun kedelapan. Kemenangan beruntun itulah yang membawa mereka melewati Manchester City dan Chelsea di posisi puncak. Dengan memenangkan seluruh enam laga sisa, mereka bisa saja menjadi juara untuk pertama kalinya sejak 1990. Joe Allen kemungkinan akan menggantikan Coutinho di lini gelandang. Tapi, terbuka pula peluang Pelatih Brendan Rodgers memasang starter yang sama seperti ketika mencukur Tottenham Hotspur 4-0 pada pertandingan terakhirnya. West Ham sendiri, setelah menderita tiga kekalahan beruntun, bangkit dengan mencatat kemenangan 2-1 di kandang Hull City dan Sunderland. Mereka kini berada 11 poin di luar zona degradasi. Pelatih Sam Allardyce berharap bisa menyudahi musim ini dengan target di posisi 10 besar. Allardyce kemungkinan tak bisa menurunkan George McCartney. Itu artinya Pablo Armero bisa saja dimainkan di posisi bek kiri. PREDIKSI: Liverpool memberikan voor balik 1 1/2 bola. Cukup besar. Tapi, dengan performa menawan akhir-akhir ini, pegang Liverpool lebih menjanjikan. (ing)

WEST HAM

LAZIO menjamu Sampdoria di Olimpico. Mereka masih berburu tiket ke Eropa musim depan. Lazio hanya berselisih empat poin di belakang peringkat kelima Inter Milan. Mereka akan memanfaatkan peluang menghadapi Sampdoria. Kemenangan atas Parma pekan lalu menjadi modal kepercayaan diri. Pelatih Edoardo Reja harus kehilangan Cristian Ledesma yang menjalani sanksi skorsing. Selain itu, Andre Diaz dan Gonzalez tampaknya juga absen karena cedera. Sampdoria tak menghadapi banyak persoalan menghadapi laga ini. Hanya Gastaldello yang kemungkinan absen karena cedera. Selain dia, Pelatih Sinisa Mihajlovic bisa menurunkan seluruh pemain terbaiknya. Di bawah mantan bek Lazio ini, Sampdoria kini meningkat dan jadi salah satu tim dengan performa terbaik saat ini. Hanya saja, hasil buruk di paro awal musim membuat mereka belum mampu beranjak ke papan atas. PREDIKSI: Lazio memberikan voor 1/2-1 (3/4 bola). Penampilan Lazio tidaklah bisa dikatakan stabil. Tahan bawah, pegang Sampdoria lebih baik. Pilih pula over 2 ¼ gol. (ing)

Parma vs Napoli

Kali Ini Parma PARMA kini berada di bawah tekanan berat. Mereka semula disebut-sebut sebagai tim yang bangkit mengesankan. Tapi, memasuki masa-masa penting, mereka mulai kedodoran. Tiga kekalahan dalam sepekan dari Juventus, Lazio, dan AS Roma, membuat mereka terancam di peringkat keenam. Pelatih Roberto Donadoni terpaksa melakukan perubahan dalam formasi timnya kali ini. Dia tak bisa memainkan Amauri dan Alessandro Lucarelli yang menjalani sanksi skorsing. Selain itu, Walter Gargano pun mengalami cedera. Untungnya, pemain kunci seperti Antonio Cassano dan Gabriel Paletta bisa kembali, begitu pula bek Felipe. Parma sempat mengalahkan Napoli 1-0 di San Paolo pada awal musim ini. Ini pula yang membuat impian meraih scudetto mereka terganjal. Tapi, meskipun peluang merebut posisi kedua pun berat, Pelatih Rafa Benitez berharap timnya tampil mengesankan. Benitez belum bisa memainkan Rafael dan Christian Maggio. Karena itu, dia akan mempertahankan formasi serupa seperti saat mengalahkan Juventus pekan lalu. PREDIKSI: Napoli memberikan voor balik lek ½ (1/4 bola). Sebaiknya tahan bawah, ambil Parma. Kembalinya Cassano bisa menghidupkan kembali permainan mereka. (ing)

LIVERPOOL

AMANKAN TAKHTA LIVERPOOL takkan pernah nyaman menduduki takhta klasemen sementara Liga Primer Inggris. Artinya, mereka wajib konsisten menang dari satu pekan ke pekan lainnya.

P

Cole McCartney Terry Reid

Cech Adrian

Diame De Bruyne

Demel Ivanovic

Sterling

Coutinho Bourceanu

Mikel Taylor Hazard Carroll NolanEto’o

Cahill Tomkins LampardNoble

Sturridge

Neagu

Mata

26%

36%

/4) GU (6 MING 20.00 WIB L U PUK

Radja Nainggolan

KIRI

31%

Mignolet

Handerson

Gardos Skrtel

Johnson Prepelita

STATISTIK SERANGAN

LIVERPOOL

KANAN

Szukala Agger

Chipciu

Steaua Bucharest (4-2-3-1) Liverpool (4-3-3) Pelatih: Laurentu Reghecampf Pelatih: Brendan Rodgers

MINGGU (6/4) PUKUL 22.00 WIB

WEST HAM

TENGAH

Latovlevici Flanagan

Gerrard

Popa Suarez

Downing

AREA SERANGAN

KIRI

mumpuni untuk memenangkan duel udara, maupun area saat berhadapan dengan pemain lawan. Meski begitu, Pelatih West Ham, Sam Allardyce tetap memandang Liverpool sebagai unggulan di pertandingan ini. Sosok penyerang Luis Suarez, disebutnya sebagai ancaman paling besar. (bsf )

Tanase

NapoliHam (4-2-3-1) West (4-2-3-1) Jose Allardyce Mourinho Pelatih: Sam

38%

Dengan pola permainan mengandalkan umpan panjang, manajer Sam Allardyce jelas butuh Carroll sebagai target man di lini depan. Postur badan Carroll memang

seperti kami menatap delapan laga terakhir,” tegas Gerrard dilansir situs resmi klub. Bertandang ke Boleyn Ground, anak asuh Brendan Rodgers bakal mengincar kemenangan kesembilan secara beruntun. Selain itu, mereka ingin menjaga catatan tak terkalahkan sepanjang tahun ini. “Kami punya mentalitas yang luar biasa, sikap pemenang, dan kami selalu tahu jika kami bekerja keras satu sama lain dan mengekang hal-hal yang mana para pemain tidak sukai, kami tahu hal-hal bagus akan muncul,” tandasnya. Sementara itu, West Ham punya satu pemain dengan berpotensi ‘membunuh’ tim tamu. Adalah Andy Carroll, striker kebangsaan Inggris yang memang pernah membela Liverpool. Tentu saja, dia akan mengusung motivasi tinggi untuk membuktikan diri. Sejak berseragam West Ham, Carroll memang belum pernah turun bermain melawan Liverpool. Cedera selalu menghalangi striker tinggi besar ini ketika tiba waktunya menghadapi The Reds.

eringatan itu datang dari mulut sang kapten, Steven Gerrard. Dia meminta rekan-rekannya tetap fokus tanpa terbuai angan-angan juara. Gerrard ingin, The Reds tampil maksimal kala bertamu ke kandang West Ham United, Minggu (6/4) malam WIB. Gerrard benar, persoalan konsentrasi jadi perhatian utama The Anfield Gank saat ini. Wajar, selain memang punya peluang juara, Liverpool juga sudah ditunggu rival utama mereka, Manchester City, pekan depan. Tapi, laga kontra West Ham tentu saja jadi sangat krusial bagi Liverpool. Bukan tak mungkin, mereka akan segera kehilangan puncak klasemen, andai gagal menang di pertandingan ini. Untuk itulah, Gerrard kembali menekankan pentingnya tiga poin di kandang West Ham. “Tidak ada yang berubah. Kami tidak khawatir dengan Manchester City, Chelsea, (Crystal) Palace, Norwich (City), atau Newcastle (United). Kami memikirkan tentang mengalahkan West Ham. Kami menatapnya

Lazio vs Sampdoria

Tahan Bawah, Over

V

TENGAH

29%

West Ham Statistik Liverpool 11,1 Shots/game 17,2 1,1 Gol/Game 2,8 10% Tingkat Konversi 16%

KANAN

HEAD TO HEAD 02/10/13: Steaua 0-4 07/12/13: Liverpool 4-1 15/03/13: Liverpool Chelsea 3-1 07/04/13: 0-0 08/03/13: West Steaua 1-0 09/12/12: Ham 2-3 3-1 27/02/11: West Ham 21/11/10: Liverpool 3-0

Chelsea West Ham Steaua West Ham Chelsea Liverpool Liverpool West Ham

40%

CAGLIARI

V

STEVEN

GERRARD

AS ROMA

Si Batak Melawan Masa Lalu SEKILAS tak ada yang spesial dari laga Cagliari kontra AS Roma. Tapi bagi Radja Nainggolan, duel ini begitu istimewa. Kekuatan kedua tim begitu kontras. Artinya, Roma dinilai takkan kesulitan melumpuhkan sang tuan rumah di Stadion Sant Elia, Minggu (6/4) malam WIB. Dari berbagai sisi, mereka memang unggul sangat jauh. Jika Roma meraih 5 kemenangan beruntun dan nyaman di posisi runner up, performa Cagliari masih labil. Sampai saat

ini, mereka terdampar di peringkat ke-15 klasemen dan belum aman dari jeratan degradasi. “Tapi kami selalu mewaspadai motivasi tim-tim yang sedang berjuang untuk bertahan di kompetisi ini. Saya tak mau, kebangkitan Cagliari terjadi dalam pertandingan melawan Roma,” ujar Pelatih Tim Serigala Ibu Kota, Rudi Garcia dilansir Football Italia. Terlepas dari persaingan kedua tim di lapangan, ada cerita menarik tentang sosok Radja Nainggolan. Ini kali pertama bagi gelandang berdarah Batak itu, kembali ke Sant Elia setelah memutuskan gabung Roma, pertengahan musim lalu. Tak perlu waktu lama bagi Nainggolan untuk langsung merebut posisi inti di tim besutan Rudi Garcia. Dia nyaris tak pernah absen membela

tim barunya itu. Dan Nainggolan, sudah sangat menantikan duel melawan mantan rekan-rekannya. “Ini seperti pertarungan melawan masa lalu karena Cagliari sampai kapanpun takkan pernah hilang dari diri saya. Tentu dalam konteks profesionalisme, saya tetap mengincar kemenangan meski akan sedikit menyakitkan,” ujar Nainggolan dilansir situs resmi klub. Nainggolan memang ingin habishabisan membela Roma. Apalagi, saat ini timnya itu masih punya peluang merebut gelar scudetto dari tangan Juventus. “Segala sesuatu masih bisa terjadi meski kami berada dalam posisi tertinggal dari Juventus. Saya rasa, semua elemen tim ingin menyelsaikan kompetisi dengan banyak kemenangan, terlepas posisi yang kami tempati nantinya,” tandas Nainggolan. (bsf )


C6

NEWS

ALLSPORTS MINGGU 6 APRIL 2014

Sejuta Kejutan di Family Circle AWALNYA, Venus Williams. Kini, giliran Jelena Jankovic. Dua bintang senior itu jadi korban bintang baru Kanada, Eugenie Bouchard, ke semifinal turnamen Piala Family Circle. Kini, dia jadi unggulan utama di turnamen ini. Bouchard, semifinalis Australia Terbuka lalu, terus menunjukkan performa menawannya. Dia menyingkirkan Jankovic, unggulan kedua di turnamen ini. Butuh waktu dua jam bagi Bouchard untuk membukukan kemenangan 6-3, 4-6, 6-3.

“Saya tahu, di set kedua permainan yang saya inginkan tak keluar. Dia melakukan tugas yang bagus, menghentikan dan mengontrol permainan. Dia mengubah arah permainan sehingga saya terpaksa pontangpanting,” ujar Bouchard. Bouchard yang mengalahkan mantan petenis nomor satu dunia Venus Williams di babak sebelumnya, memenangkan lima dari enam pertandingan terakhirnya untuk memastikan tiket ke semifinal. Dia nantinya akan bertemu

Andrea Petkovic, unggulan ke-14. Melajunya Petkovic ke semifinal tak kalah mengejutkan. Petenis Jerman itu sebelumnya mengalahkan juara 2009, Sabine Lisicki di babak ketiga. Di perempat final, dia membukukan kemenangan 6-3, 1-6, 6-1 atas Lucie Safarova asal Ceko. Juga melaju ke semifinal petenis Swiss berusia 17 tahun yang mengawali turnamen dari kualifikasi, Belinda Bencic. Di luar dugaan, dia menaklukkan unggulan ketiga Sara Errani

asal Italia, 4-6, 6-2, 6-1. Bencic, peringkat ke-140 dunia, tujuh kali mematahkan servis lawannya di dua set pertama dan meraih tiket semifinal pertamanya di turnamen WTA. Bencic akan berhadapan dengan Jana Cepelova. Petenis tak ternama Slowakia itu menggilas seniornya, Daniela Hantuchova 6-1, 6-1 pada partai terakhir perempat final. Berperingkat ke-78 dunia, Cepelova kini memburu gelar pertama dalam ­kariernya. (ing)

MILIK MERCEDES LAGI! DUO Mercedes kembali bersinar di Sirkuit Internasional Bahrain. Bakal finis 1-2 lagi?

L

ewis Hamilton selalu merendah. Tanyalah kepadanya apakah dia yakin duet pembalap Mercedes akan menyelesaikan Grand Prix Bahrain di posisi pertama dan kedua lagi, maka dia takkan menjawabnya. Hanya, dia memperingatkan rival-rivalnya, bahwa timnya merasa percaya diri setelah melakukan start mulus di awal musim balapan ini. Pertanyaan finis 1-2 itu menjadi wajar karena pada sesi latihan bebas, mereka dominan. Pada sesi latihan bebas kedua di Bahrain, Hamilton mencatat waktu tercepat, 1 menit 34,435 detik. Dia mengungguli rekan setimnya, Nico Rosberg yang mencatat 1:34,690 detik. Pembalap lainnya tak ada yang menyentuh catatan waktu pembatas 1 menit 35 detik. Tidak Fernando Alonso, tidak Daniel Ricciardo, tidak Felipe Massa, tidak Jenson Button, dan tidak p u l a

Sebastian Vettel. Semuanya berselisih waktu 1 detik di belakang Hamilton. “Ini belum apa-apa. Begitu selesai kualifikasi, kita akan lebih tahu di mana posisi setiap pembalap. Tapi kami merasa tangguh. Saya merasa tangguh. Jadi, mudah-mudahan saja 1-2 lagi,” katanya. Harapannya itu didukung fakta rekan setimnya Nico Rosberg yang juga tampil menawan. Secara tak langsung, dia menggambarkan bahwa putra mantan pembalap F1 Keke Rosberg itu adalah lawan utamanya untuk meraih gelar juara di Bahrain. “Dia sangat cepat, kompetitif. Tahun lalu, dia setengah detik lebih cepat dari saya pada kualifikasi di sini. Tapi, seperti biasa, balapan tak ditentukan siapa yang menang kualifikasi, melainkan kesiapan kendaraan menghadapi balapan,” tambah mantan juara dunia F1 itu pula. Mercedes m e m a n g cemerlang di a w a l musim ini. Mereka memenangk a n seluruh dua balapan perdana tahun ini. Ros-

Durant Mulai Goyang Jordan MICHAEL Jordan kini tak bisa tenang di singgasana kejayaannya. Ada bintang baru yang siap mematahkan rekornya: Kevin Durant. Sayangnya, sukses Durant tak mampu menyelamatkan klubnya, Oklahoma City Thunder dari kekalahan. Tampil di kandang lawan, Thunder harus mengakui keunggulan Houston Rockets. Kubu tuan rumah, melalui James Harden yang mencetak 39 poin, memenangkan laga 111-107. Kemenangan ini mengakhiri tiga kekalahan beruntun Rockets yang membawa mereka melaju ke playoff NBA. “Ini kemenangan penting bagi kami. Memberi kami kepercayaan diri, terutama menuju playoff,” ujar Harden seusai pertandingan. T a p i , yang jadi pembicaraan bukan H a rd e n , melain-

kan Durant. Dia mencetak 28 poin dan melakukan 12 rebound. Ini kali ke-39 secara beruntun dia mencetak angka di atas 25 poin. Di era sekarang, itu raihan terpanjang. Setidaknya sejak Michael Jordan mencetak minimal 25 poin pada 40 pertandingan beruntun pada 1986-87. Hanya, Durant tak dalam suasana hati yang enak untuk bicara soal rekor itu. “Kami kalah dalam pertandingan ini. Itulah yang saya pikirkan. Saya tak peduli (tentang rekor) itu. Kami kalah,” katanya. Durant yang biasanya bermulut besar, kali ini hanya bicara sedikit. Padahal, dia masih menjadi pencetak angka terbanyak NBA musim ini dengan rata-rata 32,1 poin. Kali ini, dia mendapat pengawalan cukup ketat dari duet Rockets, Chandler Parsons dan Francisco Garcia. “Mereka tahu tak bisa mengawal saya 1 lawan 1. Mereka tahu itu. Jadi, saya main menghadapi dua orang, tiga orang. Tapi, saya masih punya cara melakukannya,” ujarnya. Toh, meski harus kalah, Oklahoma masih tetap jadi tim terbaik kedua di Wilayah Barat. Dengan 52 kemenangan yang sudah diraih, mereka hanya berada di bawah San Antonio Spurs yang sudah memenangkan 57 dari 76 pertandingan. (ing)

berg memenangkan GP Australia di Sirkuit Albert Park, Melbourne, saat mana Hamilton gagal menyelesaikan lomba. Pekan lalu, di Malaysia, Hamilton yang juara, ditempel ketat Rosberg. “Masih banyak yang harus kami tangani, terutama kendaraan, baik di kualifikasi maupun balapan. Balapan ini akan ketat, khususnya karena temperatur yang tak menentu. Ini akan jadi tantangan sesungguhnya,” tambah Hamilton. Betapapun, masih sulit bagi pembalap lain meredam mereka. Tak kurang dari juara dunia empat tahun terakhir, Sebastian Vettel, yang mengakuinya. Pembalap Jerman itu terang-terangan mengakui dirinya belum memperhitungkan bisa menandingi duet Mercedes di Bahrain. “Mereka sangat cepat. Ini bukan kejutan karena mereka sangat cepat saat uji coba di sini. Saya kira pembalap (tim) lain juga sangat tangguh seperti McLaren, Williams. Kami masih mencoba belajar dan mengerti lebih banyak tentang kendaraan. Masih ada banyak kemajuan yang harus dicapai ke depan,” kata Vettel yang baru meraih 15 poin musim ini. Sulit bagi Vettel berharap. Apalagi, rekan duetnya, Daniel Ricciardo, akan melakukan start di posisi belakang. Dia mendapat penalti 10 posisi setelah melakukan insiden pada GP Malaysia. “Saya hanya ingin memastikan pada balapan Minggu akan tetap agresif. Saya siap dan akan membuat balapan jadi menarik pada Minggu ini,” ujar Ricciardo, pembalap asal Australia. (ing)

Goubev Rusak Pulang Kampung Wawrinka PERNAH dengar nama Andrey Golubev? Di Asia, dia bukanlah petenis dengan peringkat terbaik. Posisinya hanya kelima. Tapi, mulai hari ini, siap-siaplah lebih sering mendengar nama pria Kazakhstan kelahiran Rusia dan kini menetap di Italia itu. Setelah 11 tahun berkarier sebagai petenis profesional, untuk pertama kalinya, petenis berusia 26 tahun itu membuat kejutan terbesar. Dia menaklukkan Stanislas Wawrinka pada partai tunggal perempat final Piala Davis 2014. Lewat pertarungan maraton, dua set di antaranya disudahi dengan tie-break, dia menaklukkan peringkat ketiga dunia itu 7-6 (7/5), 6-2, 3-6, 7-6 (7/5). Padahal, Swiss, sang tuan rumah, memperhitungkan akan menggondol dua kemenangan pada hari pertama itu. Mereka memiliki dua petenis terbaik pada Wawrinka dan mantan petenis nomor satu dunia Roger Federer. Kazakhstan? Tak ada apa-apanya. Itulah sebabnya, ketika Wawrinka masuk lapangan di arena tertutup Palexpo itu, dia dapat sambutan luar biasa. Apalagi, ini akan jadi pertandingan per-

tamanya di Swiss sejak menjuarai Australia Terbuka. Tetapi, para pendukung tuan rumah itu terkejut, nyaris terdiam, saat Golubev menuntaskan match-point keenamnya dengan pukulan overhead. Di set kedua, begitu frustrasinya Wawrinka, sampai-sampai dia harus membanting raket di lapangan. Wawrinka mengaku sedikit tegang. “Kalau saya dalam posisi itu, saya tahu takkan bisa bergerak lebih baik,” ujarnya. Dia tak

keliru. Sepanjang pertandingan dia melakukan 70 kesalahan tak perlu. Seharusnya itu tak perlu. Bukankah Wawrinka dengan mudah mengalahkan Goubev di babak pertama Australia Terbuka lalu? Saar itu, setelah unggul 6-4 di set pertama, dia memaksa Goubev mundur di set kedua dalam kedudukan 4-1. “Saya mencoba selalu agresif. Saya tak memberinya banyak waktu untuk berpikir,”

ujar Goubev. Dia mengaku sempat tegang di set pertama saat memasuki tie-break. Untung bagi Swiss, pada partai kedua, Federer tak melakukan kesalahan serupa. Dengan mudah dia mengalahkan Mikhail Kukushkin 6-4, 6-4, 6-2 dan menyamakan kedudukan 1-1. Inilah yang mempertahankan peluang mereka melaju ke semifinal Piala Davis untuk pertama kalinya sejak 2003. (ing)


LOVE SPORT

C7

www.inilahkoran.com

MINGGU, 6 APRIL 2014

HAPPY BIRTHDAY SERGIO! ROMANTIKA Elisabeth Reyes kian tinggi menjelang hari pernikahannya. Sebaris kalimat ucapan selamat ulang tahun disampaikannya untuk Sergio Sanchez.

E

lisabeth Reyes akhirnya menemukan cinta dalam kehidupannya. Cintanya adalah Sergio Sanchez, pemain Malaga. Hubungan mereka sudah berlangsung lebih dari dua tahun. Tanpa masalah, tanpa rintangan, tanpa kendala. Sang model tampak memang tergila-gila terhadap Sergio. Dia tak mampu menyembunyikan asmaranya yang meledak-ledak. Dia menunjukkannya ke semua orang. Juga saat Sanchez tepat berusia 28 tahun pada Kamis (3/4) lalu. Elisabeth adalah orang pertama yang menyampaikan ucapan selamat untuknya. Dia umumkan melalui akun Twitter, memajang foto Sanchez dan berkicau: “Selamat ulang tahun kekasihku. Aku cinta padamu.” Miss Spanyol 2006 itu memang merasa tak ada lagi yang bisa memisahkan dirinya dengan pemain Malaga yang lebih muda dari dirinya itu. Apalagi, libur musim panas mendatang, mereka merencanakan akan melangsungkan pernikahan. Kabar mereka akan naik altar itu disampaikan sebuah media. Memang belum jelas secara rinci tentang rencana perniakahan itu. Tapi, kehilatannya prosesnya akan berlangsung di Catalunya dan Elisabeth akan

H T E B A S I L E YES RE

menggunakan pakaian adat Pronovias. Elisabeth sendiri tampak masih menyembunyikan soal rencana pernikahannya ini. Sekali waktu, saat ditanya soal arti pernikahan itu, dia bilang bahwa dirinya belum akan menjalaninya. Tapi, dia mengaku sudah punya rencana soal itu. Kuat dugaan, pembantahannya itu datang karena Elisabeth sudah terikat kontrak dengan sebuah majalah yang ingin menyiarkannya secara eksklusif. Nama Elisabeth Reyes sendiri mencuat di kalangan selebritas Spanyol sejak delapan tahun lalu. Ketika itu, dia dinobatkan sebagai Miss Spain 2006. Setahun kemudian, dia menjadi pembicaraan publik. Dia berkencan dengan Sergio Ramos, kini bek sentral Real Madrid dan tim nasional Spanyol. Hubungan mereka tak berlangsung lama. Tak lebih dari setahun. Tak lama berselang, tepatnya pada 2009, dia pun memadu kasih dengan Fran Rivera. Ini pun tak lama. Dia terlibat asmara dengan Alexis Ruano. Setelah berpisah dengan Alexis, Elisabeth jatuh ke pelukan Sergio Sanchez, pemain kelahiran Catalunya yang main untuk Malaga. Meski lebih muda, pengalaman hidup Sergio sendiri lebih senior. Dia pernah menjalani kehidupan rumah tangga dan berpisah dengan istrinya saat mulai menjalin hubungan dengan Elisabeth. (ing)

Kekecewaan Kaley Cuoco SEJATINYA, Kaley Cuoco bukanlah figur yang asing di televisi. Tapi, orang-orang hanya membicarakannya setelah dia berpisah dengan Henry Cavill. Istri petenis Ryan Sweating itu sudah lama berkecimpung di layar televisi. Dia menjadi karakter baru untuk film televisi Charmed. Selain itu, dia juga memainkan peran kecil lainnya di beberapa film. Setidaknya, kini sudah tujuh tahun dia bergelut di seni peran. Tapi, aktris berusia 28 tahun itu merasa publik dunia mengabaikannya. Dia merasa tak dianggap sebagai apa-apa di dunia seni pertunjukan. Itu baru berubah pada beberapa bulan terakhir saja. Perubahan itu bukan pula karena aktingnya. Dia mulai dikenal publik setelah dia sempat pacaran sesaat deBELUM lama ini, dia mengngan Henry Cavill, aktor pemeran Superman. ungkapkan dirinya sedang “Tak seorang pun yang mengikuti saya sampai saya mengandung anak pertabertemu Superman. Padahal, sudah 20 tahun saya di manya. Tapi, Stacy Keibler dunia ini. Saya bebas pergi kemanapun atau melakukan tampaknya belum siap meapapun juga di sepanjang hidup saya. Tak satu pun foto mamerkan perubahan bensaya yang menarik paparazzi sampai tujuh bulan lalu,” tuk tubuhnya. Dia mencoba katanya. terus menutupi di hadapan Kaley Cuoco memang sempat berkencan sesaat depublik. ngan aktor Man of Steel itu. Tapi, tak lama kemudian, Kamis (2/4) lalu, mandia langsung mendapatkan pengganti pada diri Ryan tan pegulat berusia 34 taSweating, petenis AS berkelas medioker. Dengan hun itu terlihat keluar seRyan Sweating, dia melangsungkan pernikahan awal habis makan siang di Los tahun ini. Angeles. Perut wanita yang “Saya merasa seperti melambung ke langit yang kini berkarier sebagai aktris ketujuh. Itulah perniakah terbaik yang pernah ada,” dan model itu terlihat mulai ujarnya. membesar. Tapi, dia menyemKaley Cuoco dan Ryan Sweating hanya pacaran bunyikannya dengan menggutiga bulan sebelum memutuskan menikah. “Harus nakan sweater. saya akui, ini terjadi cepat sekali. Tapi begitulah Stacy Kiebler terlihat aktif saya,” tambahnya. menutup perutnya saat menemMenikah bukan satu-satunya hal tepat yang patkan tangannya untuk memasdilakukan Kaley Cuoco sepanjang hidupnya. Ada tikan tak ada yang melihatnya. satu hal lainnya, yakni ketika dia memutuskan Wanita cantik itu tampak bahagia melakukan operasi payudara saat dirinya baru saat dirinya berjalan meninggalberusia 18 tahun. kan restoran itu. Wajahnya dihiasi “Itu keputusan terbaik yang pernah saya senyuman. ambil,” kata sang aktris. (ing) Baru-baru ini, Stacy Kiebler menyatakan dirinya dan suami barunya

Stacy Keibler Sembunyikan Kehamilan Jared Pobre sama-sama berharap kehadiran anak pertama. “Mudah-mudahan. Kami akan segera jadi keluarga,” ujarnya kepada People. Jared Probe, 39 tahun, mengungkapkan harapan dan kegembiraan yang sama. “Saya betul-betul gembira akan memulai sebuah keluarga dan membangun masa depan bersama Stacy,” katanya. Dan Stacy yang berpisah dari aktor Hollywood, George Clooney pada Juli lalu setelah dua tahun berpacaran, mengungkapkan pula tentang perubahan dalam kehidupan pribadinya. Persubahan itu membuat dirinya merasa kehidupannya sudah lengkap untuk pertama kalinya. “Mereka betul-betul terlihat bahagia luar biasa. Ini sesuatu yang mereka bicarakan sejak awal,” ujar salah seorang sahabat mereka. Pasangan ini menikah pada 8 Maret lalu. Mereka menggelarnya dalam sebuah upacara pernikahan rahasia di Punta Mita, Meksiko. Tapi, beberapa hari kemudian, pernikahan itu tercium pers dan Stacy Kiebler serta Jared Probe pun mengakuinya. (ing)


C8

NEWS

REPUBLIK BOBOTOH MINGGU 6 APRIL 2014

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Gorowok Bobotoh b Bandung Kirim kritik dan saran Anda untuk tim Persi melalui SMS ke nomor

0821-21-434830

h.com. Kataatau kirim pesan ke email inilahkoran@inila grafi dan porno u berba tidak kata tidak disingkat dan jelas, serta Bobotoh’ di HU wok ‘Goro rubrik dalam t dimua akan sara. Pesan Anda INILAHKORAN.

Buat. Jajang kmu tidak layak untuk menjadi se orng pelatih PERSIB. Yng no ta bn nya tim Besar . Keluarga BESAR SALEDRI MTOR NHUN BUAT GOROWOK BOBOTOH. AT +6287824374xxx ass,salam bobotoh.untuk tim kesayangan kita dan indonesia,bagi pemain 2 yang sekarang ada di timnas kalian harus bisa merubah pandangan kalian. +6281910587xxx Persib Ku kudu maju terus. . . salam b0b0t0h b0g0r barat 1933. . . . . +628974893xxx si4p4 bil4ng indonesi4 itu puny4 4rem4 m4l4ng j4w4 timur xx y4ng meng4t4k4n indonesi4 itu puny4 4rem4 m4l4ng itu or4ng y4ng tid4k pern4h sekol4h d4n tid4k t4hu tent4ng sop4n x s4ntun xx untuk indonesi4 super le4gue t4hun 2014 x2015 j4ng4n 4rem4 m4l4ng j4w4 timur d4n persij4 j4k4rt4 tid4k 4k4n menj4di ju4r4 mohon m44f so4l y4ng s4tu ini mem4ng begini keny4t44nny4. xx 4de j4pr4 m4ni4 m4estro viking b4ndung pus4t 2015 xx 2016 xxxx +6282218684xxx pert4nding4n k4nd4ng xx home menj4mu tim t4mu 4rem4 m4l4ng jd4w4 timur xx 4rem4ni4x tingg4l menghitung h4ri xx minggu 13 4pril 2014 xx di st4dion si j4l4k h4rup4t k4bup4ten b4ndung j4w4 b4r4t xx j4m 1530wibb live rcti xx yti kep4d4 4rem4ni4 j4ng4n d4t4ng ke kot4m4dy4 b4ndung j4w4 b4r4t k4ren4 k4mi menol4kny4 seb4b m4s4l4hny4 deng4n viking persib b4ndung d4n deng4n bonek m4ni4 perseb4y4 sur4b4y4 belum beres jug4 mel4ink4n t4mb4h rumit m4s4l4hny4 xx tid4k 4d4 4ngin d4n tid4k 4d4 huj4n tid4k 4d4 b4d4i tid4k 4d4 petir y4ng t4diny4 punyi4 hubung4n s4ng4t b4ik deng4n xx 4rem4ni4 4rem4 m4l4ng j4w4 timur xx tib4 x tib4 supporters 4rem4 m4l4ng j4w4 timur xx 4rem4ni4 xx memutusk4nny4 hubung4nny4 deng4n 4rem4ni4 4rem4 m4l4ng j4w4 timur so4lny4 k4mi xx viking persib f4ns clubny4 xx bertem4n deng4n xx bonek m4ni4 perseb4y4 sur4b4y4 j4w4 timur xx tid4k j4di m4s4l4h tid4k bertem4n deng4n xx 4rem4ni4 4rem4 m4l4ng j4w4 timur xx bertem4n deng4n xx bonek m4ni4 perseb4y4 sur4b4y4 j4w4 timur xx d4n deng4n xx m4dur4 m4ni4 x k chong m4ni4 persep4m m4dur4 unetid kot4 m4dur4 j4w4 timur xx si4p4 bil4ng indonesi4 itu puny4 4rem4 m4l4ng xx indonesi4 itu puny4 seluruh w4rg4 indonesi4 x 4de j4pr4 m4ni4 viking x +6282218684xxx

BOBOTOH HEBAT LAGI-lagi, para penggawa Persib Bandung terkesan dengan antusiasme para bobotoh. Kali ini, mereka ‘dikejutkan’ tingginya fanatisme para pecinta Maung Bandung di Pangandaran.

S

ejak pertama menginjakkan kaki di Pangandaran, Kamis (4/4) lalu, para pemain Persib langsung disambut ratusan bobotoh. Bahkan di hari perdana latihan, jumlah bobotoh yang hadir dua kali lipat lebih banyak. Tak puas dengan menatap langsung pemain pujaan, para bobotoh berbondongbondong saling berebut tanda tangan. Segelintir di antaranya beruntung, lantaran bisa berfoto bersama pemain. Dari beberapa pemain asing, Makan Konate jadi idola baru bobotoh di tahun ini. Sikap ramah tetap diperlihatkan pemain asal Mali itu, ketika su-

porter menghampiri dirinya. “Persib memiliki banyak suporter, karena Persib klub besar. Fenomena ini sekarang tidak begitu aneh buat saya, karena saya pernah mengalami hal ini sebelumnya saat kita di Ciamis. kemanapun Pesib pergi, pasti ada pendukungnya yang datang dan saya sangat suka ini,” kata Konate, Sabtu (6/4). Hal senada diutarakan bek asal Montenegro, Vladimir Vujovic. Sejak hari pertama, pemain yang akrab sapa Amir ini tetap meladeni bobotoh yang sekedar ingin mendapatkan foto atau tanda tangan. Menurut dia, fanatisme bobotoh terhadap klub yang dibelanya kini sangat begitu

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Fans Persib sangat luar biasa. Disini sama banyaknya dengan yang ada di Bandung, tetapi mungkin ini lebih banyak. Saya selalu senang dengan bobotoh karena mereka selalu support kita dimana saja.” hebat. Dia selalu merasa dekat dengan para bobotoh di manapun berada. “Fans Persib sangat luar biasa. Disini sama banyaknya

dengan yang ada di Bandung, tetapi mungkin ini lebih banyak. Saya selalu senang dengan bobotoh karena mereka selalu support kita dimana saja,” ungkap Vujovic. Sementara itu, Shandy perwakilan bobotoh dari komunitas Viking Distrik Pangandaran mengaku senang dengan kehadiran Persib. “Senang pastinya Persib berkunjung ke sini. Biasanya kita yang selalu datang ke Bandung kalau ada pertandingan, dan sekarang Persib ada di sini. Harapan saya, setelah dari sini, Persib lebih siap lagi dan bisa memetik poin maksimal menghadapi Arema,” lugas Shandy. (yogo triastopo/bsf )

Hatur Nuhun dari Kang Djanur LOYALITAS bobotoh mendapat pujian dari juru taktik Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman. Dia berterima kasih, para suporter fanatik itu selalu memberi dukungan di manapun skuatnya berada. “Saya sangat apresiasi dengan dukungan yang diberikan bobotoh selama ini. Mudah-mudahan, di tahun ini Persib bisa memberikan yang terbaik untuk semua bobotoh, yaitu membawa kembali gelar juara,” ujar pelatih yang akrab disapa Djanur ini. Hubungan skuat Maung Bandung bersama bobotoh diibaratkan seperti semut dan gula. Kemana pasukan Djadjang Nurdjaman pergi, disana selalu hadir bobotoh. Seperti dalam dua hari terakhir, ketika Maung Ban-

dung menjalani pemusatan latihan di kawasan Pangandaran. Diungkap Djanur, dirinya menilai kondisi tersebut adalah hal yang biasa. Bahkan, keberanian bobotoh ketika merangsek ke dalam lapangan masih terbilang hal yang wajar. Namun dia mengatakan, pada masanya dahulu, bobotoh hanya datang berbondong-bondong jika skuat Persib melakukan pertandingan. “Heran saja, ketika zaman saya dahulu tidak seperti ini. Bobotoh baru berbondong-bondong datang ke stadion ketika Persib bertanding. Perilaku bobotoh saat ini sangat berbeda. Sekarang Persib latihan pun selalu ramai oleh bobotoh,” pungkasnya. (yogo triastopo/bsf )


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.