Saya dilahirkan pada tanggal 26 Oktober 1928, di desa Pakis, dekat Tumpang, kota kecil di dekat Malang (Jawa Timur). Bapak saya adalah seorang guru, tamatan Normaal School di Blitar. Jadi, bolehlah dikatakan bahwa saya adalah seorang anak yang semasa kecil, dalam masa kolonial Belanda, dibesarkan di lingkungan guru.
Tahun 1941. Sampai masuknya tentara pendudukan Jepang dalam tahun 1941, belajar di HIS (Hollandsch Inlandse School) BLitar sampai tahun terakhir.
1941 - 1945. Selama pendudukan Jepang, belajar di SMP Kediri (Baluwerti). Selama belajar di SMP menjadi juara dalam bahasa Jepang, di bawah pimpinan pak Suwandi Tjitrowasito.
1945 - 1946. Menjelang akhir 1945 (November sampai permulaan 1946) ikut dalam pertempuran di Surabaya dan sekitarnya. Sebagai anggota rombongan pemuda dikirim oleh Kementerian Dalam Negeri RI ke Sumatera.
1947- 1948. Melanjutkan sekolah di Taman Madya (Taman Siswa) di Wirogunan Jogyakarta.