E paper 04 oktober 2017

Page 1

Harga 0 0 Rp 2.0

Info Pelanggan

0271-717141 www.joglosemar.co RABU ABU PAHING, 4 OKTOBER 2017 @Joglosemarnews

JoglosemarNews

@Joglosemarnews

harianjoglosemar@gmail.com

Simulasi Rekayasa Lalu Lintas Flyover Manahan

Palang Manahan Ditutup 24 Jam Simulasi lalu lintas merupakan langkah awal penerapan jalur yang tepat saat proses pembangunan flyover Manahan. Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

SOLO—Simulasi rekayasa lalu lintas saat pembangunan proyek flyover Manahan dilakukan mulai hari ini Rabu (4/10) pukul 06.00 WIB hingga besok Kamis (5/10) pukul 06.00 WIB. Selama simulasi perlintasan kereta api atau palang kereta api Manahan ditutup total. Kasatlantas Polresta Surakarta, Kompol Imam Syafii, dampak ditutupnya lintasan kereta api tersebut akan menimbulkan kemacetan di sejumlah titik. Untuk itu, pihaknya menyiapkan personel yang akan berjaga-jaga baik di sebelah utara maupun selatan perlintasan kereta api.

PROYEK FLYOVER—Pengendara melintas di kawasan palang pintu kereta api Manahan, Solo, Selasa (3/10). Direncanakan Pemkot Solo akan memulai proyek Flyover pekan depan di kawasan tersebut.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1 1. Jl.KS Tubun 1 arah(Polresta ke Utara) 2.Jl.Hasanudin 1 arah (sp. Jl.Ciptomangunkusumo-Pasar Nongko) 3.JL.RM Said 1 arah(Pasar Nongko s/d Sp.Jl.MT Haryono/ Eks Pemuda Theater) 4.Jl.Hasanudin 2 arah (Punggawan s/d Sp.3 Jl.Supomo)

200 Korban Kehilangan Rp 600 Juta

Novanto Keluar RS, Sprindik Baru Menanti

Warga Desak Pengurus Arisan Ditahan SRAGEN—Sedikitnya 200-an warga di wilayah Desa Jetak, Kecamatan Sidoharjo yang menjadi korban arisan tembakan sistem gugur mendesak pihak kepolisian segera menahan pengurus. Pasalnya, selain mengingkari janji mengembalikan kerugi-

an aset peserta, para pengurus yang terindikasi menggelapkan dana arisan dilaporkan mulai bertindak tak mengenakkan. Desakan itu disampaikan sejumlah warga yang menjadi korban arisan sistem gugur yang kemudian mandek tanpa ha-

Yorrys Dicopot dari Korbid Polhukam Golkar

sil itu. Mereka meminta kepolisian segera mengusut kasus tersebut dan menindak pengurus yang terbukti telah membawa kabur uang peserta hingga hampir Rp 600 juta itu.

JAKARTA—Kondisi kesehatan Setya Novanto memang sudah membaik dan telah keluar dari RS Premiere. Namun demikian, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan tidak akan berhenti mengejar keterlibatan Setnov, sapaan akrab Setya Novanto. Lembaga antirasuah tersebut akan melanjutkan dugaan

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Pilgub Jateng 2018

Sudirman Said Merapat ke PAN JAKARTA—Eks Menteri ESDM, Sudirman Said kian bermanuver untuk Pilgub Jateng 2018. Yang terkini, Sudirman merespons positif pintu koalisi dengan PAN di Jateng. Hal ini disampaikan Sudirman setelah menghadiri undangan dari DPW PAN Jateng, Senin (2/10). Dalam acara tersebut, Sudirman berkenalan dengan pengurus

k

do

Sudirman Said Menteri ESDM

PAN di Jateng. “Hari ini (2/10), saya menghadiri rapat Dewan Pengurus Wilayah PAN Jateng untuk mendengar arahan apa-apa yang harus segera dilakukan untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas saya di Jawa Tengah,” ujar Sudirman dalam keterangan tertulis, Selasa (3/10).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

korupsi e-KTP hingga selesai, termasuk mengeluarkan surat perintah penyidikan (Sprindik). “Ya, nantinya harus begitu (mengeluarkan Sprindik),” ujar Wakil Ketua KPK, Saut Situmorang di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa (3/10). Terkait dengan itu, KPK juga sudah mengeluarkan permohonan kedua untuk mencegah Setya Novanto keluar negeri. Pasalnya, keterangan Novanto masih diperlukan sebagai saksi. “Ya, kan keterangannya masih diperlukan untuk di saksi-saksi kasus (e-KTP) yang lain,” ungkap Saut.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Dok

Naysila Mirdad

Belum Pikir Nikah

S

udah sekian tahun menjalani hubungan dengan Roestiandi Tsamanov, artis Naysila Mirdad masih merahasiakan soal target kapan menikah. Ia mengaku masih terus menjalani proses penjajakan dengan sang pacar.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

PERINGATI SEABAD MAESTRO KERONCONG GESANG

Siswa SMK Service Motor Kuno Bersejarah

A

Mencintai para pahlawan yang mengharumkan bangsa lewat seni dan budaya dilakukan para pelajar ini. Ketiga anak muda ini menuangkan kecintaan dan penghormatan mereka dengan cara yang unik.

da pemandangan yang menarik di depan pelataran Omah Sinten, Selasa (3/10) kemarin pagi. Dua motor Honda C70 tahun 1970 berwarna merah yang terlihat sudah tua namun klasik bertengger

Ari Welianto

Atasi Masalah Sampah dengan Gentong Geni

KapanLagi

Memang masalah sampah bila terus menerus dibiarkan menumpuk akan menimbulkan bau yg tak sedap dan mengganggu kenyamanan lingkungan warga sekitar. Seperti di wilayah Ceper Klaten masalah sampah kini bisa teratasi berkat adanya alat pelumat pembakar sampah semacam tabung incinerator GENTONG GENI, Alat itu lebih efektif dan mampu melumatkan sampah2 basah sekalipun dlm waktu 4 sampai 5 jam saja. Dimas Kinjeng Cokro Tulung Klaten +6283865444223

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

MERAWAT MOTOR GESANG—Siswa SMK Warga melakukan perawatan dengan menyervis sepeda motor milik maestro keroncong Indonesia, Gesang, di halaman Omah Sinten Heritage Hotel dan Resto, kawasan Ngarsopuro, Surakarta, Selasa (3/10).

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram JOGLOSEMAR ini

di sana. Tiga anak muda mengenakan Wearpack cokelat muda perlahan mengambil tempat. Mereka bergegas menempatkan diri pada motor bebek merah tersebut masing-masing.

Iki Lho!

Nenek Sang Pelukis

S

eorang nenek berusia 90 tahun bertekad membuat kampung halamannya terlihat lebih indah dan berwarna. Mengutip dari veriy, nenek Anezka Kasparkova setiap musim semi dan musim panas tiba selalu menghiasi jendela dan kusen pintu pada setiap bangunan di kampung halamannya di Louka, Republik Ceko. Dengan hanya bermodal kuas dan cat biru, nenek yang sebelumnya mantan pekerja pertanian tersebut membuat lukisan dengan pola bunga yang rumit. Mengispirasi bukan? #Yuhan Perdana

http://joglosemar.co/

veriy


SOLO

2

www.joglosemar.co

RABU, 4 OKTOBER 2017

Jebres Terapkan Sistem Layanan Informasi Mandiri JEBRES—Pemerintah Kelurahan Jebres menggagas penerapan Sistem Layanan Informasi Mandiri-Kelurahan (SLIM-K). Layanan ini akan diujicobakan Jumat (6/10) pekan ini. Lurah Jebres, Sulistyarini mengungkapkan, rata-rata jumlah warga yang mengakses layanan umum dan perizinan mencapai 50-100 warga. Namun, pada momen-momen tertentu jumlah warga yang mengakses layanan mencapai 200 hingga 300 warga. Padahal jumlah staf kelurahan yang bertugas di bagian pelayanan umum terbatas. “Kalau hari biasa, sehari 50 sampai 100 biasanya mengurus legalisir atau perizinan. Tapi kalau momen tertentu seperti waktu ada pengurusan seperti SKTM, ya bisa 200-300 orang. Padahal kemarin personelnya cuma dua orang, sampai-sampai kasinya harus terjun pelayanan,” ujarnya Sulis berharap penerapan sistem ini dapat mempermudah warga dalam mengakses layanan dan informasi di Kelurahan Jebres. Selain itu Sistem Layanan Informasi Mandiri yang diterapkan diharap dapat mengurangi angka penumpukan warga yang mengakses layanan dan mencari informasi di kelurahan. “Misalnya informasi pengurusan dokumen kependudukan, perizinan itu bisa diakses dulu persyaratannya. Jadi sebelum ke meja layanan sudah lengkap, sehingga tidak bolak-balik dengan alasan kurang informasi atau tidak tahu,” tuturnya. Sulis menambahkan selain informasi layanan kelurahan, pihaknya juga berencana memasukkan data monografi penduduk. Misalnya jumlah penduduk menurut usia, jenjang pendidikan, jenis kelamin dan pekerjaan. Rencananya data jumlah warga miskin juga akan dimasukkan dalam sistem tersebut sehingga dapat diakses publik. Disamping itu data potensi lokal Kelurahan Jebres juga akan diinput dalam sistem tersebut. “Sehingga publik tau, karena di Jebres ini cukup banyak potensi ekonomi, seni budaya, pendidikan dan wisata,” katanya. #Arief Setiyanto

77 Foto Pemenang SFI 38 Dipamerkan di The Park Mall BANJARSARI—Himpunan Senifoto Bengawan (HSB) Solo bekerja sama dengan Federasi Perkumpulan Senifoto Indonesia (FPSI) menggelar pameran foto pemenang Salon Foto Indonesia (SFI) 38 di Atrium The Park Mall, Jumat-Minggu (6-8/10). Pameran foto SFI 38 kali ini akan menampilkan sebanyak 77 bingkai foto karya peraih medali yang sudah berlomba dalam SFI. Beberapa foto, di antaranya empat foto karya peraih medali emas, delapan foto karya peraih medali perak, 20 foto karya peraih medali perunggu, 40 peraih karya peraih penghargaan, empat foto kolase karya peraih best set dan satu rangkaian foto karya peraih piala Adam Malik. Ketua Penyelenggara SFI 38 Solo, Wibowo Rahardjo, menuturkan pameran foto merupakan rangkaian acara Salon Foto Indonesia 38. Sebelumnya Kota Solo dan Klub Foto HSB pernah mendapat kehormatan menjadi tuan rumah di tahun 2009. Tahun ini menjadi tahun kedua SFI diselenggarakan di Solo. “SFI merupakan kumpulan foto yang dikurasi. Tidak ada uang yang didapat hanya saja mendapat sebuah medali atau penghargaan. Karena memang ini ajangnya pameran,” jelasnya saat jumpa pers di All In Resto, Selasa (3/10). “Selama Jumat sampai Minggu, selain pameran foto, nanti ada kegiatan workshop oleh fotografer profesional di bidangnya, ada juga hunting foto model, dan tentu ada kompetisi foto street. Semuanya gratis dan terbuka untuk siapapun,” katanya. Dikatakan dirinya, jumlah peserta yang mengikuti Salon Foto terus meningkat dari tahun ke tahun. “Jumlah foto yang masuk ada 3.984 foto dari 387 peserta dari seluruh Indonesia, dengan jumlah terbanyak di kategori Softcopy Travel Photography sebanyak 1.126 foto dari 292 peserta,” ujarnya. Ketua Klub Foto HSB, Agung Lawerissa, menjelaskan, sebelum pameran, diadakan penjurian yang ketat terlebih dahulu. “Sudah ada penjurian sejak 26-27 Agustus kemarin, jurinya pun ada syaratnya, dan itu pemenang itu tergantung dari diskusi para juri,” tandasnya. #Rekarinta Vintoko

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

WASPADA JALAN RUSAK—Warga melintasi proyek drainase kawasan Plaza Sriwedari, Solo, Selasa (10/3). Warga perlu waspada saat melintasi jalan tersebut karena masih ada pengerjaan proyek drainase dan bila hujan turun jalan tersebut sangat licin.

Dewan Dukung Program Tabungan Sosial Anak KARANGASE M—DPRD Surakarta mendukung penuh program pemerintah Tabungan Sosial Anak (Tasa) dari Kemensos kerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Tabungan tersebut nantinya akan menjangkau anak-anak telantar, anak jalanan, anak yang berhadapan dengan hukum, anak difabel, serta anak yang membutuhkan perlindungan khusus untuk mendapatkan akses pada layanan sosial dasar. Wakil Ketua DPRD Surakarta, Umar Hasyim mengungkapkan, dukungan penuh juga diberikan Komisi VIII DPR RI melalui kunjungan kerja Ketua Komisi VIII DPR RI, Ali Taher Parasong, Senin (2/10) lalu di Kota Solo. “Dalam kunjungan kerjanya, Ketua Komisi VIII DPR RI memberikan dukungannya untuk Program Tasa. Ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk

meringankan beban warga miskin. Dan program ini harus disukseskan untuk meringankan beban anak miskin,” paparnya, Selasa (3/10). Seperti diketahui, dalam rangka merayakan Hari Anak Nasional Tahun 2017, Otoritas Jasa Keuangan atau OJK dan Kementerian Sosial Republik Indonesia menunjuk PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) untuk bersama-sama meluncurkan produk tabungan khusus bagi anak-anak yang menjadi target Program Kesejahteraan Sosial Anak (PKSA). “Kunjungan kerja Ketua Komisi VIII DPR RI juga dilakulan di Panti Asuhan Keluarga Yatim Muhammadiyah (PAKYM) di Kerten. Kunjungam ke PAKYM untuk mengetahui kondisi panti asuhan yang akan dibangun dan diharapkan akan dapat bantuan dari pemerintah juga,” imbuh Umar. #Triawati Prihatsari Purwanto

Dok Pribadi

PELUNCRAN TASA—Anak-anak Panti Asuhan Keluarga Yatim Muhammadiyah (PAKYM) Kerten berfoto bersama saat pelunucuran Program Tabungan Sosial Anak (Tasa), Senin (2/10).

Jembatan Ramah Lingkungan Dibangun di Jebres Desain jembatan ini menyuguhkan tangga khusus bagi penyandang difabel dan juga lift. JEBRES—Solo ditunjuk sebagai pilot project pembangunan jembatan penyeberangan orang (JPO) ramah lingkungan atau eco JPO. Pembangunan jembatan berlokasi di Jalan Kolonel Sutarto tepatnya di depan RSUD Dr Moewardi. Selain ramah lingkungan jembatan ini diklaim ramah difabel. Nur Basuki, Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) mengungkapkan proses pembangunan jembatan telah dimulai sejak awal Agustus kemarin. Jembatan ini merupakan proyek pemerintah pusat. Basuki mengatakan, pihaknya hanya memfasilitasi sejumlah pekerjaan pra pembangunan jembatan. “Ini sudah dimulai sejak awal Agustus kemarin, pembangunan oleh kementerian. Kami hanya memfasilitasi survei lalu lintas, tanah, dan exiting jalan dam potensi,” ujarnya Basuki, Selasa (3/9) Basuki menambahkan keberadaan jembatan penyeberangan sangat mendesak dilokasi tersebut. Pasalnya lalu lintas kawasan tersebut cukup ramai lantaran terdapat dua fasilitas umum yang sangat penting yakni rumah sakit dan kantor cabang Palang Merah Indonesia (PMI). Oleh karena

itu desain jembatan tidak hanya menghubungkan dua ruas jalur lambat, namun dari sisi selatan penyeberang yang hendak ke RSUD Moewardi dapat langsung sampai ke halaman RSUD Dr Moewardi. “Sebenarnya ada beberapa pilihan lokasi, misalnya di Solo utara, atau di depan UNS (Universitas Sebelas Maret, red). Tapi khawatir bernasib sama seperti jembatan yang pernah ada di sana. Kemudian pilihan jatuh pada Jalan Kolonel Sutarto tepatnya di depan (RSUD) Moewardi karena sangat penting untuk menunjang pengguna jasa rumah sakit dan PMI,” ungkapnya. Di sisi lain jembatan ini diklaim ramah terhadap difabel. Sebab desain jembatan ini menyuguhkan tangga khusus bagi penyandang difabel dan juga lift. Operasional jembatan ini di dukung daya listrik yang dihasilkan oleh solarcell yang

juga sengaja dipasang. Basuki optimistis jika jembatan ini tidak akan mangkrak sebagaimana tiga jembatan yang pernah dibongkar. Sebelumnya, empat jembatan penyeberangan orang di Solo pernah dibongkar tahun 2015 lalu, yakni di Jalan Ir Sutami tepatnya di Depan Kampus Universitas Sebelas Maret. Kedua di Jalan Urip Sumoharjo yang menjadi penghubung Pasar Gede barat dan timur, jembatan penyeberangan orang di kawasan Kerten tepatnya di barat Makorem Warasratama serta jembatan penyeberangan di depan Pengadilan Negeri Surakarta. “Kami yakin jembatan ini tidak akan mangkrak. Kalau yang dulu itu tidak jelas siapa tuannya, sudah berusia tua, rusak dan membahayakan pengguna jalan makanya di bongkar,” pungkas Basuki. #Arief Setiyanto

15 ANGGOTA PANWASCAM JALANI TES ANTI-NARKOBA

Baru Disyaratkan Tahun Ini, Karyati Yakin Lolos Tes

L

angkah kaki Karyati (33), pelan memasuki Gedung Klinik Bhayangkara Polresta Surakarta, Selasa (3/10). Warga Serengan yang aktif di bidang sosial dan merupakan salah satu anggota Panitia Pengawas (Panwas) Kecamatan Serengan tersebut kemudian disambut petugas klinik dengan senyum hangat. Tanpa menunggu lebih lama, satu demi satu rekan Karyati dari empat kecamatan lain di Kota Solo memasuki gedung Klinik Bhayangkara. Kemudian, mereka menuju kamar kecil untuk mengambil sampel urine ke dalam wadah cup kecil dan diserahkan ke petugas Klinik Bhayangkara. Ya, hari itu, Karyati yang termasuk salah satu Panwascam perempuan dari tiga Panwascam yang ada di Kota Solo mengikuti tahap peleng-

JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Kebalen No. 2, Solo. Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.

kap sebagai pengukuhan statusnya dalam rantai Pemilu. Setelah lolos dalam tahap seleksi tes tertulis dan tes wawancara, seluruh anggota Panwascam harus mengikuti tes anti-Narkoba. Total ada 15 anggota Panwascam di Kota Solo, namun satu di antaranya terpaksa tidak dapat mengikuti kegiatan tersebut karena sakit. “Saya sudah dua kali Pemilu menjadi Panwascam, namun syarat tes anti-Narkoba baru diterapkan kali ini. Dan saya menjadi anggota Panwascam perempuan yang minoritas ya karena didominasi oleh laki-laki. Maka harapan saya, saya lolos tahap ini untuk mengukuhkan diri sebagai Panwascam perempuan,” tuturnya. Kendati demikian, Karyati yakin dirinya akan lolos dalam tahap

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager: Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi: Suhamdani; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Amrih Rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Yuhan Perdana

tersebut di mana tes anti-Narkoba dilakukan untuk enam parameter di antaranya ganja, heroin dan kokain. Ketua Panwaslu Kota Surakarta, Budi Wahyono mengatakan, tes antiNarkoba tersebut sudah menjadi instruksi dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk memastikan Panwascam yang nanti akan ditugaskan di lima kecamatan bebas Narkoba. “Setiap anggota Panwascam, secara fisik dan mental harus dijaga integritasnya dalam menjalankan tugas, pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai pengawas pemilihan gubernur (Pilgub) Jateng 2018. Dan kami memilih Klinik Bhayangkara sebagai tempat tes narkoba tersebut untuk memudahkan proses tes para calon Panwascam,” tukasnya. #Triawati Prihtsari Purwanto

Joglosemar - Insan Dipo Ferdias

TES NARKOBA—Seluruh Panwas Kecamatan mengikuti tes narkoba di Klinik Bhayangkara, Solo, Selasa (3/10).

Staf Redaksi: Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dwi Hastuti, Garudea Prabawati, Triawati Prihatsari Purwanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Andi Kristo Wibowo,Putra A.Fiandika, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 45.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


SOLO

www.joglosemar.co

3

RABU, 4 OKTOBER 2017

Ganti Rugi Lahan Terdampak Flyover Belum Disepakati

Agas Minta Rp 30 Juta/Meter

BALAIKOTA—Pembahasan ganti rugi lahan pribadi milik Hotel Agas yang terkena proyek Flyover Manahan sampai saat ini belum ada kesepakatan dan terus dilakukan penyelesaian. Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta menganggap jika permintaan yang diajukan terlalu tinggi. “(Sebesar) Rp 30 juta per meter ini berdasarkan tim appraisal kita. Ini sudah diajukan ke Pemkot dan belum ada jawaban,” ujar General Manager Hotel Agas, Budi Setiawan kepada wartawan, Selasa (3/10). Dijelaskan Budi, nilai tersebut bukan semata-mata murni harga tanah. Namun juga dihitung nilai ekonomi di dalamnya dan dampak terganggunya operasional hotel selama berlangsungnya pengerjaan proyek flyover. Pertemuan dengan Pemkot dalam hal ini Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo guna membahas masalah ganti rugi ini pada Kamis (5/10). Diharapkan dalam pertemuan itu berjalan lancar dan tercapai kesepakatan. “Kita akan bertemu Walikota. Diharapkan Hotel Agas bisa tetap eksis di tengah persaingan yang sangat ketat dan akses menuju hotel bisa lebih dipermudah,” ung-

(Sebesar) Rp 30 juta per meter ini berdasarkan tim appraisal kita. Ini sudah diajukan ke Pemkot. Budi Setiawan General Manager Hotel Agas

kapnya. Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) Surakarta, Endah Sitaresmi Suryandari mengatakan jika penawaran nilai ganti rugi yang diajukan Hotel Agas terlalu tinggi. Padahal Nilai Jual Objek Pajak (NJOP)-nya hanya Rp 8 juta per meter. Perhitungan pemkot nantinya tidak hanya dengan harga NJOP saja tapi juga mengikuti harga pasaran. “Itu jelas terlalu tinggi. Ini akan dibahas lebih lanjut lagi dan secepatnya bisa selesai,” paparnya. Tim appraisal independen sendiri sudah melakukan penilaian terhadap lahan Hotel Agas. Hanya, Sitaresmi tidak menyebutkan secara rinci hasil penaksiran yang sudah selesai dilakukan. “Tim app-

raisal sudah menilai harga di sana. Kalau mau Rp 15 juta per meter sudah kita bayarkan,” terangnya. Sita menambahkan, sebenarnya itu Pemerintah bisa memaksa Hotel Agas untuk bisa menyerahkan lahannya tanpa ada ganti rugi. Ini dijelaskan sesuai Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah bagi Pembangunan dan Kepentingan Umum. Namun pemerintah tidak bisa semena-sema melakukan seperti itu. “Ini kan untuk kepentingan umum. Warga harus menyerahkan cuma-cuma, tapi kita tidak semena-mena seperti itu,” tandasnya. Seperti diketahui jika lahan Hotel Agas merupakan satu-satunya lahan privat yang terdampak pembangunan flyover Manahan. Berdasarkan penghitungan sudah dilakukan pemkot dan pemerintah pusat, lahan hotel itu bakal dipangkas sekitar 1,5 meter ke arah timur dan memanjang 84 meter persegi ke utara selatan. Sedangkan lahan yang lain milik pemerintah, seperti di lahan Dinas Perindustrian dan Perdagangan dan Lapangan Kottabarat juga terdampak proyek ini. #Ari Welianto

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PERAWATAN PLAZA MANAHAN—Petugas tengah membersihkan kolam Plaza Manahan, Solo, Selasa (3/10). Warga diimbau tidak membuang puntung rokok dan kotoran lainnya di kolam tersebut karena dapat mencemari air kolam.

Jelang Pernikahan Putri Presiden Jokowi

Penyiar Senior RRI Didaulat Jadi PKPI Absen dalam Sosialisasi Pendaftaran Parpol Pambiwara mantu Jokowi daftaran parpol peserta pemilu dibuka 3-16 Oktober 2017. Menurut Komisioner KPU Jateng Divisi Perencanaan dan Data, Rusni Muslim Aisha, hal sama terjadi pada sosialisasi di tingkat provinsi di mana PKPI juga tidak hadir. “Sebenarnya kehadiran atau ketidakhadiran parpol dalam kegiatan ini menjadi salah satu indikasi keseriusan dalam memeriahkan pesta rakyat ini. Untuk proses verifikasi faktual, KPUD akan mengecek daftar Kartu Tanda Anggota (KTA) masing-masing Parpol dengan sistem sampel

acak sederhana,” paparnya di sela kegiatan. Ketua KPUD Surakarta, Agus Sulistyo mengutarakan, ada 15 parpol yang diundang. “Sesuai dengan data dari Kesbangpol Pemkot Surakarta ada 15 parpol. Kami sudah menyampaikan undangan ke masing-masing Parpol melalui kantor kesekretariatan mereka. Dan hanya PKPI yang tidak datang dalam acara ini,” ujarnya. Agus menambahkan, pihaknya sempat dibingungkan dengan alamat kantor kesekretariatan PKPI. Karena alamat

kantor sekretariat sudah tidak sesuai di lapangan. “Alamatnya sebenarnya ada, tapi setelah dicek ternyata sudah menjadi sebuah dealer kendaraan. Maka untuk undangan kami sampaikan ke pihak pengurus. Dan undangan untuk PKPI sebenarnya diambil oleh orang partainya di kantor KPUD. Padahal keberadaan kantor kesekretariatan Parpol menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi agar bisa ikut serta dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang,” tandasnya. #Triawati Prihatsari Purwanto

Batik Keris Serahkan Donasi untuk Rumah Faye SOLO—Batik Keris menyerahkan donasi kepada Rumah Faye yang fokus pada penyelamatan anak-anak dari perdagangan manusia di peringatan Hari Batik, Senin (3/10) . Donasi tersebut senilai Rp 70 juta yang berasal dari 10 persen tiap penjualan kipas khas Nusantara. “Program ini bisa menjadi salah satu sarana sarana kepada pelanggan untuk turut peduli dengan apa saja yang terjadi di sekitar kita. Saya percaya bahwa setiap orang memiliki peluang menjadi agen perubahan,” kata Komisaris Batik Keris, Lina Handianto Tjokrosaputro dalam sambutannya. Donasi tersebut diserahkan kepada ibunda Faye, Uli Panjaitan di Roemahkoe Heritage, Solo. Uli mengucapkan terima kasih atas donasi tersebut. Dia sedikit bercerita mengenai Rumah Faye. Rumah Faye didirikan oleh putrinya, Faye Simanjutak pada tahun 2015. Gadis remaja itu sudah mulai konsen terhadap perdagangan manusia. “Dulu awalnya dia mendapat school project. Nah, di situ dia menemukan anak yang menjadi pembantu rumah tangga yang bekerja sejak usia 9 tahun,” ujarnya. Dari situlah, Faye kemudian konsen untuk menyelamatkan anak-anak korban perdagangan manusia, seperti prostitusi, korban Narkoba dan lainnya. Uli bercerita, Faye juga pernah menyelamatkan anak berusia 14 tahun dengan keterbelakangan mental yang diselamatkan dari warga asing di Batam yang overstay 10 tahun. “Ada beberapa anak yang

BANJARSARI—Persiapan pernikahan Putri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution terus dilakukan. Salah satunya menyiapkan pembawa acara (pambiwara), yang mana keluarga Presiden Jokowi telah menunjuk penyiar senior Radio Republik Indonesia (RRI) Surakarta, Taufiq M. Widodo. Taufiq M. Widodo sendiri tidak asing bagi keluarga Presiden Jokowi. Karena saat pernikahan putra pertama presiden, Gibran Rakabuming Raka-Selvi Ananda 2015 lalu ia juga ditunjuk sebagai pambiwara. Rencananya dalam prosesi pernikahan Kahiyang Ayu-Bobby Nasution nanti akan

Do

LAWEYAN—Satu partai politik (Parpol) absen dalam kegiatan sosialisasi Pendaftaran Parpol Calon Pemilu 2019 yang digelar Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Surakarta, Selasa (3/10), di Hotel Adhiwangsa. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) menjadi parpol yang absen dalam sosialisasi yang dirangkum dalam focus group discussion (FGD) bertajuk Tahapan Pengawasan dan Mekanisme Pendaftaran Partai Politik Calon Peserta Pemilu 2019 tersebut. Waktu pen-

k

Pemilu LegislaƟf 2019

Taufiq M. Widodo Penyiar senior RRI Surakarta

memakai dua bahasa, yakni Jawa dan Indonesia. “Kan tamu yang datang itu pastinya ada yang tidak paham bahasa Jawa,” ujarnya kepada kepada wartawan saat ditemui, Senin (2/10) malam. Untuk pranatacara kata dia

ada lima orang. Namun sampai sekarang belum berkoordinasi lebih lanjut, karena menunggu detail acara dari keluarga Presiden. “Saya tidak sendiri tapi ditemani empat pambiwara. Tidak ada persiapan khusus dan tidak ada permintaan khusus dari keluarga Pak Jokowi, sederhana saja. Kalau adat Jawa mereka menyerahkan pelaksana ke pambiwara, ya lumrahnya itu bagaimana,” ungkap warga Serengan ini. Taufiq sendiri sudah lebih dari 30 tahun jadi pambiwara. Pekerjaan sampingan itu ditekuninya seusai lulus dari kuliah. Kebetulan dia, kuliah di Jurusan Sastra Daerah Universitas Sebelas Maret (UNS). #Ari Welianto

RALAT PENGUMUMAN LELANG Menunjuk Pengumuman Lelang Kami sebelumnya di Koran Harian Joglosemar Pada Jumat, 29 September 2017. Terdapat beberapa hal yang perlu kami ralat dengan rincian sebagai berikut: 1. Sebelumnya tertulis “...... Kansatutor......” Seharusnya “...... Kantor......” 2. Sebelumnya tertulis “...tahun ‘99” Seharusnya “...Tahun 1999” 3. Sebelumnya tertulis “...Honda Supra” Seharusnya “...Honda Mega Pro” 4. Sebelumya tertulis “......selambat - lambatna.......” Seharusnya “......selambat - lambatnya......”

Joglosemar | Yuhan Perdana

PENYERAHAN DONASI—Komisaris Batik Keris, Lina Handianto Tjokrosaputro (kanan) menyerahkan donasi secara simbolis senilai Rp 70 juta dari penjual kipas kepada ibunda pendiri Rumah Faye, Uli Panjaitan, Roemahkoe Heritage, Solo, Senin (2/10) sore. saya sendiri kadang nggak tega untuk berhadapan mereka, korban perdagangan anak. tapi Faye biasa saja sama mereka,” ungkap Uli. Saat ini, Rumah Faye mampu menampung 20 anak. Dia berharap banyak lagi orang yang peduli sehingga Rumah Faye bisa bertambah. terkait pemilihan produk yang digunakan sebagai penggalangan dana, Lina menambahkan karena pihaknya saat ini memperkenalkan kembali kerajinan kipas. Di mana, kipas mempunyai beragam model dan varian. Kipas ini dijual di 100 gerai Batik Keris yang tersebar di lebih dari 30 kota di Indonesia dengan harga mulai Rp 15.000. “Kita juga mendorong pertumbuhan ekonomi para

UKM produsen kipas binaan Batik Keris,” katanya. Dalam acara tersebut juga ditampilkan mini show kolek-

si Batik Keris bertema Pelangi Nusantara. Selain itu, ada juga demo batik, lukis menong dan batik topeng. #Amrih Rahayu

5. Tambahan Informasi di pengumuman lelang: Pelunasan Harga lelang: 5 (Lima) Hari Kerja setelah pelaksanaan lelang Bea Lelang Pembeli: 2% dari harga lelang 6. Sebelumnya tertulis “Surakarta, 28 September 2017” Seharusnya “Surakarta, 29 September 2017” Ralat ini menjadi satu kesatuan dengan pengumuman lelang sebelumnya. Demikian harap Maklum Surakarta, 4 Oktober 2017 ttd BPJS Ketenagakerjaan Surakarta


DAERAH

4

SRAGEN

KARANGANYAR

KLATEN

www.joglosemar.co

RABU, 4 OKTOBER 2017

Dinas Ngotot Ajukan DED, Komisi Tak Berdaya SRAGEN—Komisi III DPRD Sragen mengakui tidak bisa mencoret pengajuan anggaran rancangan konstruksi atau detail engineering design (DED) untuk delapan proyek jembatan yang diajukan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU-PR) dan dua DED dari Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) di RAPBD Perubahan 2017. Ketua Komisi III DPRD Sragen, Sugiyarto mengatakan, saat diklarifikasi dalam rapat pembahasan di komisi, dari pimpinan DPU-PR tetap bersikukuh bahwa alokasi DED itu diperlukan. Dalam penjelasannya, DPU-PR meyakinkan bahwa anggaran penyusunan DED diperlukan sebagai perencanaan untuk pelaksanaan proyek yang diajukan tahun berikutnya. Jika tidak ada pengajuan DED, maka proyek tidak akan bisa dikerjakan. “Tadi kami tidak mencoret, karena alasan dari DPU-PR dan Disperkim bahwa DED itu memang diperlukan. Tapi nanti kan masih dilaporkan ke Badan Anggaran. Kalau di Badan Anggaran dicoret, kami juga enggak tahu,” katanya, Selasa (3/10). Sementara, Kepala Disperkim Sragen, Zubaidi menyampaikan, di dinasnya ada dua pengajuan DED untuk pagar dan taman. Nilainya berkisar Rp 20-an juta. Menurutnya, DED itu memang perlu lantaran menjadi perencanaan awal desain proyek yang akan dibangun. Ia menampik tudingan pemborosan anggaran. “Dulu beda Pak. Sekarang semua pekerjaan harus ada perhitungannya, direncanakan, berapa volume, berapa biayanya, sehingga ketemu angka bujetnya sekian, setelah itu kita lelangkan,” paparnya. Menurutnya, tenaganya terbatas sehingga harus dibuatkan DED. DED nantinya akan dikerjakan oleh pihak ketiga yang berkompeten di bidang itu alias jasa konsultasi. Sayangnya dari DPU-PR tidak bisa dikonfirmasi perihal sorotan delapan pengajuan DED yang menelan anggaran hampir Rp 1,125 miliar. Ketua Fraksi PKB, Faturrohman sebelumnya mengusulkan agar pengajuan delapan paket DED di DPU-PR dicoret karena pemborosan dan tidak mendesak. Sebab anggaran pembangunan jembatan di APBD penetapan 2017 saja ada yang tidak bisa terlaksana. #Wardoyo

Calon Kadus Penyuap Kades Dituntut Rp 1,5 Tahun KARANGANYAR—Suranto, warga Desa Ngunut, Kecamatan Jumantono yang menjadi terdakwa pelaku suap dalam perkara suap rekrutmen perangkat Desa (Perdes) Ngunut, dituntut hukuman satu tahun enam bulan atau 1,5 tahun. Pria yang sempat mendaftar dan membayar Rp 25 juta ke Kadesnya berinisial SW tapi gagal diterima itu, juga dituntut membayar denda Rp 50 juta. Tuntutan itu mengemuka dalam sidang lanjutan perkara suap menyuap rekrutmen Perdes Ngunut dengan terdakwa Suranto selaku penyuap, Selasa (3/10). Sidang digelar di Pengadilan Tipikor Semarang dengan dipimpin Ketua Majelis Hakim, Eko dan jaksa penuntut dari Kejari Karanganyar yang diwakili oleh Kasie Pidana Khusus (Kasie Pidsus), Hanung Widiyatmaka. Kepada Joglosemar usai persidangan Hanung mengungkapkan, tuntutan terhadap Suranto diberikan dengan pertimbangan memberatkan, bahwa terdakwa tidak mendukung program pemerintah dalam pemberantasan tindak pidana korupsi. “Yang meringankan bahwa dia berterus terang, kooperatif, belum pernah dihukum, dan memiliki tanggungan keluarga,” kata Hanung usai sidang di Semarang, kemarin. Setelah tuntutan dibacakan, sidang langsung ditutup. Agenda sidang selanjutnya adalah mendengarkan pembelaan dari terdakwa yang akan digelar sepekan ke depan. Dalam perkara ini, Suranto dijerat dengan pasal 5 UU No 31 Tahun 1999 tentang tindak pidana korupsi dengan ancaman lima tahun penjara. Dalam sidang sebelumnya terdakwa memang mengakui telah membayar Rp 25 juta kepada Kades SW saat rekrutmen berlangsung. Uang itu diberikan agar keinginannya menjadi kadus bisa terwujud. Sebenarnya, awalnya harga yang disepakati keduanya adalah antara Rp 50-60 juta. Tapi dalam perjalanannya, ternyata terdakwa hanya bisa membayar separuhnya atau Rp 25 juta. Terdakwa yang sempat dijanjikan pasti jadi akhirnya kecewa setelah gagal diterima. Ia kemudian meminta kembali uang yang dibayarkannya kepada kades dua kali lipat dari nominal awal yang ia serahkan. #Wardoyo

AKBP Ade Safri Tinggalkan Karanganyar

Dua Kasus Besar Menunggu Penuntasan KARANGANYAR—Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak resmi menyerahkan tampuk pimpinan Polres Karanganyar kepada AKBP Henik Maryanto, Selasa (3/10). Selain merasakan hal luar biasa selama bertugas di Karanganyar, Ade juga meminta agar Kapolres yang baru bisa meneruskan tindak lanjut dua kasus besar yang saat ini masih dalam penanganan di Polres. “Yang pertama adalah kasus tipikor dugaan korupsi pesawat di Edupark (korupsi Lawu Air). Ada satu berkas yang sudah P-21 dan harapan kami segera bisa ditindaklanjuti berkas-berkas lain agar segera P-21. Sehingga bisa segera tuntas,” katanya seusai sertijab. Selain Edupark, kasus besar lainnya yang butuh atensi khusus dan penuntasan adalah dugaan penyimpangan atau korupsi dana aspirasi DPRD di Desa Jatiharjo, Kecamatan Jatipuro. Ade menjelaskan, dugaan kasus penyimpangan dana aspirasi sebesar Rp 1,8 miliar tahun 2013 itu baru saja dilimpahkan dari penyidik Polda ke Polres Karanganyar.

Joglosemar | Wardoyo

SERTIJAB KAPOLRES—Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak dibopong personel TNI dan Polri usai acara sertijab kepada AKBP Henik Maryanto di Mapolres, Selasa (3/10). Menurutnya, kasus itu juga butuh tindak lanjut mengingat pelimpahan dari Polda ternyata

baru sebatas konfirmasi awal dan belum dalam bentuk berkas perkara. Karenanya di akhir jabat-

Progres Dua Proyek Pasar Mencemaskan

Pasar Sumberlawang Telat 2 %, Kebonromo di Ambang Denda SRAGEN—Proyek revitalisasi dua pasar tradisional di Desa Sumberlawang, Kecamatan Sumberlawang dan Pasar Kebonromo di Kecamatan Ngrampal, dinilai mencemaskan karena progresnya mengkhawatirkan. Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sragen pun meminta rekanan pelaksana proyek untuk segera mempercepat proses pengerjaan demi mengejar keterlambatan. Kepala Disperindag Sragen, Untung Sugihartono mengungkapkan, berdasarkan laporan progres pengerjaan yang diterimanya, hingga akhir pekan lalu proyek Pasar Sumberlawang memang masih terlambat sekitar 2 persen dari jadwal. Keterlambatan dikarenakan ada kendala di bahan untuk pengecoran. Ia sangat berharap pengecoran segera dimulai agar keterlambatan bisa tertutup. Rekanan juga sudah diminta untuk berkoordinasi mencari bahan pengecoran agar

Keterlambatan dikarenakan ada beberapa bahan di tahap akhir yang belum datang dari pabrikan. progres pekerjaan bisa terkejar. “Kalau malam Minggu kemarin kami cek memang masih terlambat 2 persen. Sampai sekarang belum cek lagi. Tapi kalau bahan sudah didapat dan pengecoran dimulai, mudah-mudahan bisa segera tertutup,” katanya usai rapat pembahasan RAPBD Perubahan 2017 di DPRD, Selasa (3/10). Harapan yang sama juga disampaikan ke rekanan pelaksana di Pasar Kebonromo, Ngrampal. Pasalnya, saat ini progres pekerjaan baru mencapai 90 persen. Padahal durasi waktu hanya tinggal tersisa enam hari ke depan. Menurutnya, keterlambatan

dikarenakan ada beberapa bahan di tahap akhir yang belum datang dari pabrikan. Ia masih optimis jika bahan sudah datang dan dipasang, maka kekurangan 10 persen bisa segera terpenuhi. “Tinggal akhir-akhir finishing saja. Makanya kami terus kejar kontraktor agar segera menepati. Karena tinggal enam hari lagi dan Jumat kemarin masih kurang 10 persen,” jelasnya. Terkait potensi terlambat dari kontrak, Untung memastikan pihaknya tetap akan sesuai ketentuan. Jika terpaksanya tidak selesai sesuai kontrak, maka akan diterapkan denda sesuai aturan. Terpisah, anggota DPRD Sragen, Muh Haris Effendi juga meminta dinas lebih rajin memantau kinerja rekanan di dua pasar itu. Sebab hasil pantauannya, utamanya Pasar Sumberlawang yang dekat dengan domisilinya, progres pekerjaan memang sangat terlambat dari jadwal. #Wardoyo

annya, ia sudah memerintahkan untuk dibentuk tim khusus guna melakukan penyelidikan dan

pengusutan. “Dari hasil penyelidikan oleh tim, nantinya baru bisa dilakukan gelar perkara untuk menentukan langkah selanjutnya. Tapi kami berharap dua kasus besar ini bisa segera ditindaklanjuti, sehingga bisa segera ada kepastian hukumnya,” tandasnya. Di sisi lain, ia mengaku sangat terkesan bertugas di Karanganyar. Menurutnya, suasana kebersamaan, persaudaraan antarsemua elemen baik Polri, TNI, Pemda, tokoh masyarakat, sangat terasa sebagai sebuah keluarga. Hal itulah yang menurutnya membuat Polres Karanganyar menorehkan banyak prestasi karena semua memiliki semangat sense of belonging (semangat memiliki), sehingga berupaya memberikan yang terbaik. “Satu lagi, kami juga mengapresiasi sangat tinggi peran rekanrekan media yang banyak membantu kita dalam memberikan kesejukan, memberikan sosialisasi dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah. Ini kesan yang tak akan pernah terlupakan,” pungkasnya. #Wardoyo

Naik Motor, Pengurus Ponpes Tewas Tertimpa Dahan Pohon KARANGANYAR—Kecelakaan tragis menimpa Ahmadi (47), warga Dusun Mranggen RT 3 RW V, Polokarto, Sukoharjo. Pria yang diketahui sebagai pengurus salah satu pondok pesantren (ponpes) di Sukoharjo itu meregang nyawa setelah tertimpa dahan pohon yang patah saat melintas di jalan Solo-Tawangmangu kilometer 8,7, tepatnya di depan SPBU Dagen, Jaten, Senin (2/10) malam. Korban tewas dalam perjalanan menuju ke RSUD dr Moewardi Solo. Tragisnya lagi, kecelakaan itu terjadi saat korban dalam perjalanan untuk mengisi pengajian. Informasi yang dihimpun, kecelakaan terjadi pukul 19.30 WIB. Bermula ketika malam itu korban mengendarai sepeda motor Honda Supra X AD 4190 GT. Sejumlah saksi mata menuturkan, korban melaju dari timur atau dari Karanganyar ke Solo. Sampai lokasi kejadian, dahan salah satu turus jalan di jalan Solo-Tawangmangu kilometer 8,7 tepatnya di depan SPBU Dagen, Jaten, mendadak patah. Rupanya patahan dahan berukuran cukup besar itu tepat mengenai kepala korban sehingga ia pun terjatuh. “Dahan pohon mahoni yang di tepi jalan patah. Menimpa korban dan kemudian terjatuh,” kata

Kepala Pelaksana Harian BPBD Karanganyar, Bambang Djatmiko, Selasa (3/10). Timpaan dahan pohon itu membuat korban mengalami luka parah di bagian kepala. Sempat tak sadarkan diri, pengurus ponpes itu akhirnya mengembuskan napas terakhirnya saat dibawa ke Solo. Sementara informasi yang diterima Joglosemar, malam itu korban diketahui baru pulang dari mengisi pengajian di salah satu masjid di dekat rumah di Polokarto dan rencananya melanjutkan pengajian di lokasi lain. Selain korban, dahan pohon mahoni yang patah itu juga menimpa kendaraan lain, yakni sebuah mobil. Tetapi, kondisi mobil tidak parah sehingga dapat melanjutkan perjalanan. Wakapolres Karanganyar, Kompol Prawoko membantu mengevakuasi korban dari tepi jalan. Prawoko meminta bantuan pengemudi truk untuk membawa korban ke RSUD dr Moewardi Solo. “Saat dibawa ke truk dan perjalanan ke rumah sakit itu masih bernapas. Tetapi sampai rumah sakit sudah meninggal. Saya mendampingi beliau sampai rumah sakit,” ujarnya. #Wardoyo

Dibuka Rekrutmen Binlat Calon Polisi

Kelulusan Hampir 80 Persen, Dijamin Tak Bayar SRAGEN—Polres Sragen merintis kerja sama dengan Pemkab untuk membuka rekrutmen siswa dan remaja bertalenta yang berminat untuk menjadi calon anggota Polri. Mereka yang terjaring nantinya akan mengikuti pembinaan dan pelatihan (binlat) sebagai persiapan mengikuti seleksi Polri dengan garansi kelulusan mendekati 80 persen. Hal itu mengemuka saat dilakukan penandatanganan MoU antara Polres yang diwakili Kapolres dan Pemkab yang dihadiri langsung Bupati dan Sekda di Mapolres, Selasa (3/10). Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman mengungkapkan, program binlat calon Polri itu merupakan bentuk pengembangan program penjaringan calon Polri yang sudah dijalankan selama ini.

Joglosemar | Wardoyo

MOU REKRUTMEN POLRI—Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman bersama Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati menandatangani MoU kerja sama rekrutmen anggota binlat calon Polri di Mapolres, Selasa (3/10). Rekrutmen jalur talenta digelar untuk memberikan kesempatan bagi remaja atau pemuda

yang memiliki talenta khusus baik keagamaan, prestasi akademik, maupun olahraga yang ber-

minat menjadi Polri. Mereka nantinya akan dijaring dan diberikan pembinaan dan pelatihan sebagai persiapan mendaftar Polri 2018. Meski tak otomatis diterima, Kapolres menggaransi dengan sudah mendapatkan binlat, setidaknya kans diterima saat mendaftar Polri bisa mencapai 80 persen. “Sehingga output-nya nanti didapatkan anggota Polri yang memiliki talenta khusus dan bisa memberi kemanfaatan lebih dalam melayani masyarakat. Karena mereka kalau sudah lulus akan ditempatkan kembali ke Sragen. Dan nggak ada membayar,” paparnya. Menurutnya, rekrutmen binlat jalur talenta ini tetap mengedepankan prinsip bersih transparan akuntabel yang selama ini

diterapkan dalam rekrutmen Polri. Mengenai jumlah kuota yang disediakan, akan tergantung dari besarnya animo yang hendak mengikuti. “Semakin tinggi animo pendaftar, berbanding lurus dengan kuota yang didapat,” ujarnya. Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati menyambut baik kerja sama itu. Menurutnya, pembukaan jalur talenta itu merupakan kesempatan bagus mengingat terkadang ada yang berminat namun tidak tahu jalurnya. Terlebih, apabila sudah diterima mereka akan ditempatkan lagi ke Sragen. “Kami akan sosialisasikan lebih luas lagi. Ini bagus karena Polri akan semakin maju dan bisa mendapat bakatbakat yang luar biasa,” tegasnya. #Wardoyo

PT Sakti Dilarang Beli Gabah Petani, Kelompok Tani Resah SRAGEN—Sejumlah kelompok tani (Poktan) di wilayah Sragen mengaku resah dengan berhentinya PT Sakti, Duyungan, Sidoharjo untuk membeli gabah petani di musim panen ini. Mereka pun mendesak Pemkab dan pihak terkait untuk kembali mengupayakan agar PT Sakti bisa membeli gabah petani lantaran selama ini perusahaan beras itu dinilai banyak mengangkat kesejahteraan petani.

Keresahan itu dilontarkan ketika sejumlah pengurus Poktan dan Gapoktan dari berbagai kecamatan mengadukan nasib mereka ke Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto, Selasa (3/10). Salah satu anggota Poktan Dewi Sri, Desa Jetak, Kecamatan Sidoharjo, Arif Wijanarko mengungkapkan, saat ini petani di Poktannya kesulitan menjual gabah kering panen (GKP) musim ini.

Pasalnya, PT Sakti yang sudah tiga tahun bekerja sama membeli gabah petani, mendadak menghentikan pembelian lagi. Sementara, para tengkulak atau penebas mau membeli gabah petani dengan pilih-pilih. Berhentinya PT Sakti dinilai sangat merugikan petani lantaran selama ini harga belinya sedikit di atas harga pasaran maupun HPP Bulog. Padahal jumlah Poktan yang bermitra dengan PT itu ba-

nyak, dan di Poktan Dewi Sri saja ada 40 petani dan 60 petani di Poktan Hibrida Tani. “Biasanya memang selalu selisih Rp 300 lebih di atas harga pasaran. Saat ini harga gabah sebenarnya tinggi GKP Rp 4.500-Rp 5.000, tapi kami nggak bisa jual. PT Sakti tutup karena alasannya hanya boleh beli PK (pecah kulit). Akibatnya banyak petani yang panen mundur, karena nggak tahu harus jual ke mana,” paparnya.

Senada, Ketua Poktan Hibrida Tani, Didik juga mendesak dinas terkait ataupun Pemkab segera bertindak untuk memberikan kesempatan PT Sakti kembali membeli gabah petani. Sebab selama ini sudah banyak Poktan yang bekerja sama dengan PT Sakti. Jika dihentikan sepihak, sedangkan Bulog juga bertahan dengan HPP rendah, maka petani akan semakin merugi. “Sudah biaya operasional

petani semakin mahal, mau jual saja susah. Sebenarnya PT Sakti itu sangat membantu petani,” tukasnya. Menanggapi hal itu, Bambang Widjo Purwanto memaklumi keluhan dan harapan besar petani tersebut. Karenanya ia berencana memanggil dinas terkait mulai dari Dinas Pertanian, Dinas Ketahanan Pangan, dan Disperindag bersama PT Sakti untuk duduk bersama membahas jeritan

hati para petani tersebut. “Kami juga memahami perjuangan dan menderitanya petani karena saya sendiri juga petani. Makanya kami besok akan panggil semua pihak itu. Kenapa sampai PT Sakti tidak boleh beli gabah petani, padahal selama ini banyak membantu petani dengan harga lebih tinggi. Kami berharap kebijakan larangan itu dihentikan,” tandasnya. #Wardoyo


DAERAH

SUKOHARJO

www.joglosemar.co

WONOGIRI

5

BOYOLALI

RABU, 4 OKTOBER 2017

Idealnya Ada di Tiap Kecamatan

Wonogiri Belum Punyai TPST WONOGIRI—Hingga saat ini di wilayah Wonogiri belum ada satu pun tempat pengolahan sampah terpadu (TPST). Padahal idealnya, TPST mesti ada di setiap kecamatan. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Wonogiri, Toety Indarti mengatakan, keberadaan TPST mutlak diperlukan. Banyak fungsi dari keberadaan TPST tersebut. Seperti memperpanjang usia pakai tempat pembuangan sampah akhir (TPA), hingga memberdayakan masyarakat sekitar melalui pengolahan sampah untuk keuntungan finansial maupun untuk pelestarian lingkungan. “Jadi sebelum sampah masuk ke TPA semestinya diolah dulu di TPST. Nanti sampah dipilah-pilah, mana yang masih bisa dimanfaatkan. Nah, (sampah) yang sudah tidak bisa dimanfaatkan baru kemudian dikirim ke TPA,” kata dia, Selasa (3/10). Keberadaan TPST, menurut Toety merupakan satu keharusan. Terlebih lagi bagi Wonogiri dengan wilayah yang luas. Sayangnya, Wonogiri belum memiliki TPST, hingga tim penilai Adipura kerap memberikan rekomendasi untuk segera dibangunnya TPST. “Wonogiri belum memiliki satu pun TPST padahal idealnya setiap wilayah kecamatan harus ada tempat itu (TPST),” sebut dia. Lantaran itulah, pihaknya kemudian mengumpulkan 25

Wonogiri belum memiliki satu pun TPST padahal idealnya setiap wilayah kecamatan harus ada tempat itu (TPST) Toety Indarti Kepala Dinas Lingkungan Hidup Wonogiri

camat di Kabupaten Wonogiri dalam rangka penyusunan Detail Engineering Design (DED) TPST. Pihaknya berencana menyusun DED untuk 10 lokasi di Wonogiri. Setelah ada DED, kata dia, pihaknya akan mengajukan usulan ke pemerintah pusat untuk membiayai pembangunan TPST yang dimaksudkan. Demikian seterusnya hingga minimal ada 25 TPST di Wonogiri. “Biaya pembuatan TPST sangat besar, jadi kami perlu mengajukan pendanaan ke pusat,” kata dia. Setelah jadi, nantinya TPST akan diserahkan kepada masyarakat. Nanti masyarakat yang mengelola TPST dengan prinsip pemberdayaan. Masyarakat dipersilakan mengelolanya untuk kesejahteraan. Misalnya mengolah limbah menjadi barang seni untuk dijual maupun membuat pupuk berbahan sampah. Camat Eromoko, Danang

Joglosemar | Aris Arianto

TAK PUNYA TPST—Kendaraan melintas di samping TPA Alas Ketu Kecamatan Wonogiri, Selasa (3/10). Erawanto menuturkan, akan segera koordinasi dengan dinas

terkait tingkat kecamatan guna mencari lahan sebagai calon lo-

kasi TPST Eromoko. Sesuai persyaratan, areal TPST idealnya

seluas 20.000 meter persegi dengan dukungan lainnya seperti

jalan atau infrastruktur yang memadai. #Aris Arianto

Curi HP di Warnet, Akhirnya Siswi SMP Berurusan dengan Polisi WONOGIRI—EK (14), seorang siswi kelas 9 SMP terpaksa harus berurusan petugas kepolisian. Gara-garanya dia menjadi tersangka tindak pidana pencurian handphone di sebu-

ah warung internet (Warnet). Kapolres Wonogiri Mohammad Tora melalui Kasatreskrim AKP Muhammad Kariri Selasa (3/10) mengatakan, EK diamankan polisi setelah di-

15 Parpol Ditarget Setor Berkas Hingga Medio Oktober SUKOHARJO—Sebanyak 15 partai politik (Parpol) di Sukoharjo wajib mengirimkan berkas daftar anggota plus bukti pendukungnya. Batas akhir penyerahan berkas adalah tengah bulan Oktober ini. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sukoharjo, Koeswanto menuturkan, ada 15 Parpol di Sukoharjo yang terdiri dari 12 Parpol lama dan tiga Parpol baru. Ketiga Parpol baru tersebut adalah Partai Berkarya, Partai Perindo dan Partai Solidaritas Indonesia. Terkait dengan tahapan Pemilu 2019, semua Parpol wajib mendaftarkan diri untuk verifikasi. Pendaftaran dilakukan mulai 3-16 Oktober 2017. Sedangkan untuk penelitian administrasi akan dilaksanakan mulai selang sehari setelah penutupan pendaftaran hingga 15 November 2017. “Verifikasi faktual akan dilaksanakan pada 15 Desember 2017 sampai 4 Januari 2018. Sedangkan penetapan Parpol yang akan menjadi peserta Pemilu 2019 pada Februari 2019,” kata dia, Selasa (3/10). Pendaftaran, menurutnya, wajib hukumnya untuk seluruh Parpol. Setiap Parpol harus memiliki anggota paling sedikit 1.000 orang atau seperseribu dari jumlah penduduk di kabupaten. Hal itu dibuktikan dengan kepemilikan Kartu Tanda Anggota (KITA) dan e-KTP atau Surat Keterangan,” ujar dia. Sehingga, dalam pendaftaran setiap Parpol wajib menyerahkan berkas daftar anggotanya dilampiri bukti pendukung. Sebagai bukti pendukung adalah fotokopi KTA dan e-KTP maupun surat keterangan. #Aris Arianto

laporkan telah mencuri handphone. Korban adalah Heru Sutrisno (46), warga Dusun Kendal, RT 3 RW 7, Desa Girimarto, Kecamatan Girimarto pada Rabu (27/09) sekitar pu-

kul 12.30 WIB. “Awalnya pelaku datang ke Warnet milik korban. Karena Warnet tidak ada yang menunggui, pelaku kemudian mengambil sebuah handphone di atas

meja,” kata Kasatreskrim. Korban yang mengetahui hal itu segera melapor ke Polsek Girimarto. Hanya selang beberapa jam anggota Resmob Wonogiri dibantu oleh anggota

polsek Girimarto berhasil menangkap pelaku di rumahnya. “Kami juga mengamankan barang bukti berupa handphone merek Oppo A37 dan sepeda motor Mio GT warna hitam AD

3098 ABG yang digunakan pelaku. Kerugian yang diderita korban sekitar Rp 2,5 juta. Saat ini pelaku diperiksa di unit Perlindungan Perempuan dan Anak,” ujar Kasatreskrim. #Aris Arianto

DaŌar Tunggu e-KTP di Wonogiri Capai 55.000

Pemohon Pemula Jadi Prioritas WONOGIRI— Daftar tunggu e-KTP di Wonogiri sampai saat ini mencapai kisaran 55.000. Karena itu, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) mengutamakan untuk melayani pemohon baru terlebih dulu. Informasi yang dihimpun dari Dispendukcapil Wonogiri, sebenarnya sudah ada penambahan blangko e-KTP. Pekan lalu pusat telah mengirimkan blangko. Sayang, kiriman masih minim, tidak signifikan dengan jumlah daftar tunggu yang mencapai puluhan ribu. “Memang sudah ada penambahan sekitar 2.000 keping,” ungkap Kepala Dispendukcapil Wonogiri, Sungkono, Selasa (3/10). Sementara daftar tunggu cetak e-KTP saat ini mencapai sekitar 55.000 keping. Perinciannya, 45.000

keping ganti elemen fisik dan 9.000 keping pemohon pemula. “Tapi pemohon pemula ini sudah rekam data,” kata dia. Tambahan blangko e-KTP beber Sungkono sebanyak 2.000 keping tiba di Wonogiri pada Selasa (26/9) sore pekan lalu. Jumlah tersebut menurutnya jauh dari kata cukup jika dibandingkan jumlah total kebutuhan blangko e-KTP di Wonogiri yang mencapai 54.000 keping. Oleh sebab itu, blangko yang jumlahnya terbatas itu bakal didistribusikan kepada pemohon pemula lebih dulu sesuai dengan nomor antrean. Pengutamaan untuk pemohon pemula, menurut dia, sudah sesuai dengan arahan dari pemerintah pusat. Pasalnya pemohon pemula belum memiliki e-KTP.

Disinggung soal jumlah pemohon pemula saat ini, sebut dia, sudah mengalami penurunan dibandingkan Maret lalu. Dimana saat Maret mencapai 19.000 orang. Namun sudah berkurang dengan datangnya blangko secara bertahap sebanyak 12.500 keping, sehingga menyisakan 6.500-an orang. “Tetapi semakin lama seiring berjalannya waktu kan pemohonnya semakin meningkat, sehingga saat ini menjadi 9.000-an orang,” tegas dia. Dia menambahkan, dari jumlah 45.000 pemohan yang ganti elemen, sebagian besar karena ada perubahan status. Misalnya, menikah atau pindah alamat tinggal, sebagian juga akibat hilang. Meski demikian,yang hilang belum masuk atau terhitung dalam daftar antrean cetak. #Aris Arianto

Dok Dispendukcapil Wonogiri

PEMOHON PEMULA—Petugas Dispendukcapil Wonogiri mengecek keberadaan alat rekam data e-KTP di Kecamatan Slogohimo, Selasa (3/10).

Joglosemar | Aris Arianto

PROYEK NASIONAL—Pengendara motor melintas di jalan yang akan difungsikan sebagai salah satu ruas Jalur Lintas Selatan (JLS) di wilayah Desa Sambiroto, Kecamatan Pracimantoro, Selasa (3/10).

Meski 400-an Karyawannya “Diliburkan”

RSI Surakarta Tetap Layani Pasien SUKOHARJO—Lebih dari 400 karyawan Rumah Sakit Islam Surakarta (RSIS) resmi “diliburkan”. Hal tersebut merupakan akibat dari konflik internal yang berkepanjangan. Namun pihak direksi memastikan masih melayani pasien meskipun rumah sakit tersebut tidak memiliki izin operasional. Meski demikian, Direktur Utama RSIS, M Djufrie menegaskan, rumah sakit yang berada di Kartasura, Sukoharjo itu tetap beroperasi. Pihaknya juga memasang papan informasi di pintu masuk bahwa RSIS tetap melayani pasien. “Dari 600 karyawan, ada sekitar 70 persen yang dirumahkan. Yang kerja sekitar 150-an karyawan. Tapi kita tetap melayani pasien,” kata Djufrie di kantornya, Selasa (3/10). Kebijakan tersebut diambil sebagai langkah efisiensi pengeluaran perusahaan. Meski diliburkan, karyawan masih berhak menerima gaji sebesar 100 persen. “Sesuai aturan, kami harus membayar gaji 50 persen. Tapi kami usahakan

tetap 100 persen. Kami usahakan izin turun dalam waktu tiga bulan,” ujar dia. Penurunan pendapatan RSIS tak lain disebabkan oleh penurunan jumlah pasien. Belum turunnya perpanjangan izin dari Pemprov Jawa Tengah menjadi penghambat utama RSIS beroperasi. “Pelayanan BPJS dihentikan sejak April 2015. Obat kami diembargo. Surat izin dokter yang sudah habis tidak bisa diperpanjang, tidak bisa praktik. Akibatnya pasien tidak mau ke sini karena tidak ada dokternya,” ujar Djufrie. Dia menjelaskan, RSIS telah menempuh jalur hukum agar Pemprov Jawa Tengah mengeluarkan izin operasi. Padahal, berdasarkan hasil sidang PTUN Semarang dan PTTUN Surabaya, RSIS layak mendapatkan izin. “Demi keadilan dan kemanusiaan, kami tidak pernah menyatakan RS tutup. Karena ini demi kepentingan masyarakat luas. Belum lagi ada 600 karyawan yg hidup dari RS, tidak mungkin kita tutup,” pungkasnya. #Detik

Revisi UU Terorisme Masih Molor, BNPT Perlu Penguatan SUKOHARJO—Sejumlah poin perlu dimasukkan ke dalam pembahasan Revisi Undang-undang Nomor 15 Tahun 2003 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Teorisme. Masukan tersebut di antaranya adalah terkait penguatan

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Juga soal pelibatan TNI secara aktif dalam penanggulangan terorisme. Anggota DPR RI dari Fraksi PKB, Muhammad Toha mengungkapkan hal tersebut di Sukoharjo baru-baru ini. Anggota Pansus

Revisi Undang-undang Terorisme itu mengungkapkan, hingga kini RUU tersebut masih dalam proses pembahasan. “Pembahasan sudah masuk dalam tahap penyusunan DIM (Daftar Inventarisasi Masalah),” ungkap dia. Saat pembahasan, ujar dia,

ada beberapa poin masukan dalam revisi regulasi terkait terorisme itu. Di antaranya penguatan BNPT dalam memberantas terorisme. BNPT diperkuat menjadi ujung tombak untuk seluruh upaya pemberantasan terorisme.

“BNPT juga melakukan koordinasi ke seluruh kementerian dan lembaga,” ujar dia. Selain itu, ada lagi poin soal penguatan untuk BNPT. Yakni dalam hal penyadapan dengan seizin pengadilan dan menjadi rangkuman sebagai dasar pe-

nyelidikan. Poin lainnya adalah pelibatan TNI secara aktif. Hanya saja, hal itu akan diatur lebih lanjut melalui Peraturan Presiden (Perpres) setelah RUU Terorisme disahkan DPR RI. Sebelum adanya poin masukan itu, pembahasan diren-

canakan kelar bulan ini. Namun setelah ada penambahan, pembahasan kembali molor. Dijadwalkan Desember tahun ini pembahasan akan selesai. “Yang jelas sudah menjadi kesepakatan antara DPR dan pemerintah,” sebut dia. #Aris Arianto


AKADEMIA

6

www.joglosemar.co

RABU, 4 OKTOBER 2017

Publikasi Ilmiah Indonesia di Scopus Capai 12.098 JAKARTA—Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) menyebut publikasi ilmiah Indonesia di Scopus mencapai 12.098 per 2 Oktober 2017. “Jumlah ini meningkat signifikan dibandingkan capaian publikasi ilmiah internasional Indonesia pada bulan Agustus pada angka 9.501 publikasi,” ujar Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Mohamad Nasir, di Jakarta, Selasa (3/10). Saat ini, Indonesia berada pada peringkat ketiga di atas Thailand dengan 10.924 publikasi dan di bawah Singapura yang berhasil menghasilkan 14.616 publikasi. Nasir mengaku optimistis publikasi ilmiah internasional Indonesia pada akhir tahun dapat melampaui Singapura. “Sebelumnya pada 2016 Indonesia berada di peringkat empat dengan jumlah publikasi sebanyak 11.865. Untuk itu, saya optimis di akhir tahun 2017 publikasi Indonesia mampu mencapai angka 15.000-17.000 dan dapat menggeser Singapura yang berada di peringkat dua”,terangnya.

Peningkatan itu terjadi karena dukungan program dan kebijakan Kemristekdikti, khususnya di dunia penelitian perguruan tinggi dan juga lembaga penelitian Saat ini Indonesia menempati peringkat ketiga di bawah Singapura dan Malaysia. Sementara itu, jurnal nasional yang terindeks pengindeks internasional bereputasi pada tahun ini mengalami peningkatan signifikan, meningkat dari 0 menjadi 33 jurnal. Sedangkan, jurnal nasional yang terindeks di Directory of Open Access Journal meningkat tajam dari 76 menjadi 931 jurnal. Jurnal Nasional Terakreditasi meningkat dari 75 menjadi 283 jurnal. “Momentum ini harus dijaga,” kata dia. Nasir mengatakan peningkatan itu terjadi karena dukungan program dan ke-

bijakan Kemristekdikti, khususnya di dunia penelitian perguruan tinggi dan juga lembaga penelitian. Salah satu kebijakan yang diharapkan dapat mendongkrak semangat dosen dan peneliti untuk dapat terus melakukan penelitian dan publikasi ilmiah ialah dengan diterbitkannya Permenristek Dikti No 20/2017 tentang Pemberian Tunjangan Profesi Dosen dan Tunjangan Kehormatan Profesor. Regulasi itu mengamanatkan publikasi ilmiah merupakan salah satu indikator untuk melakukan evaluasi terhadap pemberian tunjangan profesi dosen dan kehormatan guru besar. Selain itu, ada juga Peraturan Menristek Dikti No 44/2015 yang mendorong mahasiswa strata dua (S-2) dan S-3 mampu menghasilkan publikasi yang terindeks global. Kemristekdikti juga telah membuat sistem aplikasi yang dinamakan Science and Technology Index (Sinta) yang diakses melalui Sinta.ristekdikti.go.id untuk mendata publikasi dan sitasi nasional serta internasional oleh dosen dan peneliti Indonesia. #Antara

Joglosemar | Dwi Hastuti

SAMBUTAN—Wakil Walikota Surakarta, Achmad Purnomo saat memberikan sambutan dalam Seminar Nasional Kewirausahaan STMIK Duta Bangsa Surakarta di Orient Convention Hall, Selasa (3/10).

Seminar Nasional Kewirausahaan STMIK Duta Bangsa Surakarta

Jangan Puas Menjadi Karyawan SOLO—Di hadapan para peserta Seminar Nasional Kewirausahaan yang digelar oleh STMIK Duta Bangsa Surakarta di Orient Convention Hall, Selasa (3/10), Wakil Walikota Surakarta, Dr Achmad Purnomo menyampaikan bahwa sebagai lulusan Perguruan Tinggi (PT) jangan puas hanya dengan menjadi seorang karyawan. Dalam kesempatan tersebut, orang nomor dua di Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta ini mendorong para lulusan PT khususnya STMIK Duta Bangsa Surakarta untuk menjadi wirausahawan muda yang handal. “Menjadi karyawan atau pe-

gawai memang tidak salah. Namun saya menekankan kepada seluruh peserta seminar ini untuk tidak bercita-cita menjadi seorang pekerja saja. Namun bercita-citalah untuk menjadi wirausahawan sukses,” ujar Purnomo. Untuk itu, Purnomo sangat mengapresiasi STMIK Duta Bangsa Surakarta yang telah menyelenggarakan Seminar Nasional Kewirausahaan dengan tema Mengubah Mindset Menjadi Wirausaha Kreatif. Purnomo mengatakan melalui kegiatan seperti ini, bisa membuka wawasan mahasiswa dan memotivasi para lulusan su-

paya bisa menjadi pengusaha. Terlebih dalam kesempatan kali ini, hadir sebagai pembicara yaitu Ong Eric Yosua yang merupakan motivator Entrepreneurship nomor satu Indonesia. “Dengan seperti ini akan membuka wawasan mahasiswa bahwa menjadi wirausahawan itu tidak sulit,” imbuhnya. Menjadi seorang wirausaha, Purnomo menekankan perlunya dimulai sedini mungkin. Yaitu tidak harus menunggu sampai lulus ahli madya maupun sarjana. Dan tentunya juga harus dibarengi dengan niat dan keberanian.

“Semua itu perlu dipersiapkan sejak sedini mungkin termasuk untuk menjadi wirausaha ini. Terlebih saat ini kita memasuki era Masyarakat Ekonomi Asean, maka persaingan menjadi sangat ketat", terangnya. Wakil Ketua I Bidang Akademik STMIK Duta Bangsa Surakarta, Wijiyanto, S.Kom., M.Pd., M.Kom menambahkan, sejak tahun 2007 hingga sekarang, STMIK Duta Bangsa Surakarta telah meluluskan 2.560 orang. Dari lulusan tersebut, ada yang menjadi pegawai atau karyawan baik di instansi negeri maupun swasta serta ada yang menjadi pengusaha. #Dwi Hastuti

Tim Kemitraan UMS Latih Pembuatan Biogas Warga Jumantono

Joglosemar | Dwi Hastuti

PROSES BIOGAS—Salah satu kegiatan pendampingan yang dilakukan Tim UMS saat membuat biogas.

K A R A N G A N YA R — T i m Program Kemitraan Wilayah (PKW) UMS yang dipimpin Dr Muhtadi MSi melakukan pelatihan dan pendampingan tentang pengembangan peternakan bersih dan pemanfaatan pupuk hasil dari kotoran ternak kepada masyarakat Desa Ngunut dan Desa Kebak Kecamatan Jumantono, Karanganyar. Kegiatan pendampingan seputar penanganan lingkungan akibat bau kotoran dan cemaran limbah dari kotoran ternak itu merupakan program pemberdayaan masyarakat dari UMS. “Apa yang kita lakukan ini dengan memanfaatkan insta-

lasi biogas sebagai sumber energy rumah tangga yang murah dan produksi pupuk organik,” ungkap Muhtadi kepada Joglosemar, kemarin. Ditambahkan Muhtadi, selain itu juga dilakukan pengembangan tanaman pekarangan yang produktif seperti singkong super, jagung hibrida, pepaya California, Sengon dan lainnya. “ Ada juga pengembangan pertanian singkong super terpadu,” katanya. Pengembangan potensi singkong dan durian, lanjut Muhtadi meliputi budidaya bibit singkong yang bagus atau sistem okulasi, yang diharapkan per-pohon menghasilkan

30-50 kg. Lalu, model penanaman singkong dengan pupuk organik hasil pengolahan biogas, untuk menumbuhkan pertanian organik dan terpadu dengan peternakan. “Termasuk peningkatan nilai tambah dari singkong, melalui aneka produk olahan singkong, seperti keripik, gethuk, roti dan biskuit dari tepung singkong,” tambahnya. Adapun pengembangan peternakan bersih dengan pemanfaatan instalasi biogas dari kotoran sapi menjadi sumber energi rumah tangga. “Yang dipilih di desa Ngunut 2 titik, sedangkan di desa Kebak ada 1 titik instalasi biogas. Masing-masing 6 M3, 12 M3 dan

8 M3. Energi hasil digester biogas telah dimanfaatkan untuk energi rumah tangga di lokasi yang dekat dengan instalator biogas tersebut,” katanya. Dikatakan Muhtadi, kendala yang dihadapi dari Program Kemitraan Wilayah (PKW) di Jumantono ini di antaranya, sebagian besar ibu-ibu yang belum menekuni usaha produktif. Kemudian belum adanya kemampuan memproduksi dan memasarkan. “Belum mengetahui bagaimana membuat kemasan produk yang menarik, dan belum tahu pengurusan ijin P-IRT,” ujarnya. #Dwi HAstuti

Do k

Penguatan Pendidikan Karakter di Era TI Yuliastuti Fajarsari S.Pd.,MH Guru SMA Negeri 1 Surakarta

T

eknologi internet merupakan teknologi yang memberikan informasi tanpa batas dan dapat diakses oleh siapa saja. Bagi remaja penggunaan internet seolah menjadi rutinitas yang tidak bisa ditinggalkan. Bahkan saat ini para remaja cenderung asyik bermain handphone sehingga hilang rasa peka sosial terhadap masyarakat. Lalu hal apa yang dikhawatirkan dari fenomena ini ? . Hal yang dikhawatirkan adalah penyalahgunaan fasilitas internet untuk membuka situs – situs porno yang akhirnya berdampak munculnya degradasi moral bagi generasi penerus bangsa. Hadirnya Teknologi Informasi yang membawa arus informasi dan fenomena tanpa batas dari negara luar sedikit

banyak membawa dampak bagi politik, ekonomi, sosial, dan budaya bangsa Indonesia. Smartphone saat ini sudah menjadi bagian gaya hidup tak terpisahkan bagi warga negara Indonesia khususnya remaja. Media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, BBM, dan lain sebagainya bukan lagi hanya berdampak positif tetapi juga negatif bahkan cenderung menyimpang dari nilainilai Pancasila. Kondisi Bangsa Indonesia saat ini adalah sebagai berikut; nilai-nilai agama dan nilai-nilai budaya bangsa tidak dijadikan sumber etika dalam berbangsa dan bernegara oleh sebagian masyarakat. Hal itu akhirnya melahirkan krisis akhlak dan moral yang berupa ketidakadilan, pelanggaran hukum, pelanggaran hak asasi manusia dan kurangnya pemahaman, penghayatan dan kepercayaan akan keutamaan nilai-nilai yang terkandung pada setiap Sila Pancasila dan keterkaitannya satu sama lain, untuk kemudian diamalkan secara konsisten di segala lapis dan bidang kehidupan berbangsa dan bernegara (Damanhuri dkk, 2016). Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara harus selalu digunakan sebagai acuan bangsa

Indonesia dalam menghadapi tantangan global dunia yang terus berkembang. Teknologi Informasi Perkembangan teknologi yang pesat saat ini memunculkan persamaan pendapat hampir semua orang bahwa teknologi informasi telah, sedang, dan akan mengubah kehidupan umat manusia dengan menjanjikan cara kerja dan cara hidup yang lebih efektif, lebih bermanfaat dan lebih kreatif sebagaimana dua sisi yang memiliki baik dan buruk. Teknologi informasi pun juga memiliki hal yang demikian. Sebagai teknologi kedua sisi tersebut keberadaannya sangat tergantung pada pemakainya. Arus globalisasi begitu cepat merasuk ke dalam masyarakat sehingga banyak kalangan muda yang mulai kehilangan kepribadian diri sebagai Bangsa Indonesia seperti sikap individualistik yang menimbulkan ketidakpedulian dari perilaku sesama warga serta kesenjangan sosial. Arti Penting Pancasila Di era globalisasi ini peran Pancasila tentulah sangat penting untuk tetap menjaga eksistensi kepribadian bangsa Indo-

nesia. Salah satu usaha untuk mencegah terkikisnya nilai-nilai luhur Pancasila adalah dengan memupuk kembali nilai-nilai luhur tersebut dalam diri masyarakat Indonesia. Pancasila merupakan ideologi dan dasar bagi negara Indonesia. Hal inilah yang mendasari pentingnya peran Pancasila sebagai acuan ataupun pedoman tentang bagaimana berperilaku untuk menjadi warga negara yang baik (good citizen) di Indonesia. Nilai-nilai Pancasila mampu mengajarkan cara berpikir dan bertindak sesuai dengan ideologi dan konstitusi negara kita. Dalam mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila memang tidak selalu berjalan mulus, hambatan bisa terjadi karena cepatnya proses globalisasi yang mampu membawa masyarakat Indonesia cenderung berorientasi pada nilai yang datang dari luar. Nilai individu yang materialistik, pragmatis menjadi semakin kuat bersamaan dengan adanya perkembangan pariwisata yang pesat dan gelombang pasar bebas. Peran Institusi Pendidikan Pembangunan karakter suatu bangsa tidak cukup dalam esensi pembangunan fisik saja tetapi dibutuhkan suatu orientasi yang lebih kuat yaitu suatu

landasan dasar atau pondasi pembangunan karakter bangsa tersebut. Esensi fisik dari pembangunan berawal pada internalisasi nilai-nilai untuk menuju pada pembangunan tata nilai atau sebaliknya pembangunan yang berorientasi pada tatanan fisik yang dijiwai oleh semangat peningkatan tata nilai sosio-kemasyarakatan dan budaya. Dalam hal ini Indonesia memiliki landasan Pancasila sebagai dasar untuk melakukan pembangunan karakter bangsa Indonesia. Pendidikan karakter bertujuan membentuk suatu masyarakat yang berakhlak, bermoral, kompetitif, dan beriman. Sedangkan fungsi pendidikan karakter, antara lain membangun perilaku masyarakat yang multikultur. Pendidikan karakter bukanlah sebuah proses menghafal materi soal ujian saja tetapi justru memerlukan pembiasaan. Pembiasaan untuk berbuat baik, berlaku jujur, ksatria, malu berbuat curang, malu bersikap malas, malu membiarkan lingkungan kotor. Karakter tidak terbentuk secara instan, tapi harus dilatih secara serius dan proporsional agar mencapai bentuk dan kekuatan yang ideal (Ramly, 2011). Sebagai upaya membangun dan membekali peserta didik

sebagai generasi emas Indonesia Tahun 2045 dengan jiwa Pancasila, maka pemerintah melalui Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 87 Tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter telah memberikan amanat khususnya pada, Pasal 1 ayat (1) Penguatan Pendidikan Karakter yang selanjutnya disingkat PPK adalah gerakan pendidikan di bawah tanggung jawab satuan pendidikan untuk memperkuat karakter peserta didik melalui harmonisasi olah hati, olah rasa, olah pikir, dan olah raga dengan pelibatan dan kerja sama antara satuan pendidikan, keluarga, dan masyarakat sebagai bagian dari Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM). (2) Pendidikan Formal adalah jalur pendidikan yang terstruktur dan berjenjang yang terdiri atas pendidikan dasar dan pendidikan menengah. (3) Pendidikan Nonformal adalah jalur pendidikan di luar Pendidikan Formal yang dapat dilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang. (4) Pendidikan Informal adalah jalur pendidikan keluarga dan lingkungan. Salah satu usaha untuk mencegah degradasi moral akibat pengaruh negatif teknologi informasi dan globali-

sasi adalah dengan memupuk kembali nilai-nilai luhur tersebut dalam diri masyarakat Indonesia, hal ini dapat dilakukan melalui campur tangan institusi pendidikan dengan cara pembentukan karakter generasi muda, menanamkan mental agama yang lebih agar tidak terjebak dalam hal-hal yang negatif. Bekal agama pun tak kalah penting agar para siswa dapat mengetahui batasanbatasan dan norma-norma dalam mengambil informasi dari kemajuan Ilmu Teknologi. Memberikan pengarahan tentang pemanfaatan dan pengoptimalan ilmu teknologi sebagai media untuk membantu guru maupun siswa dalam proses belajar mengajar di sekolah. Sumber Bacaan Damanhuri, Wika Hardika, Febrian Alwan, Ikman Nur Rahman. Implementasi NilaiNilai Pancasila Sebagai Upaya Pembangunan Karakter Bangsa (Studi Kasus di Kampung Pancasila Desa Tanjung Sari Kecamatan Pabuaran Kabupaten Serang) Ramly, dkk. 2011. Pedoman Pelaksanaan Pendidikan Karakter, Kementerian Pendidikan Nasional, Badan Penelitian dan Pengembangan Puskurbuk. #


RAGAM

www.joglosemar.co

7

RABU, 4 OKTOBER 2017

Penyalahgunaan Dana Desa di Jateng

Sebanyak 11 Kasus Diproses Hukum SEMARANG—Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menyebut dana desa masih rawan disalahgunakan di sejumlah desa. Setidaknya sampai saat ini sudah ada 11 kasus penyalahgunaan dana desa dalam proses hukum di Jateng. Hal itu diungkapkan Ganjar di sela-sela acara Seminar Regional Dinamika dan Problematika Tata Kelola Desa (Evaluasi Pelaksanaan UU No 6 Tahun 2017 Tentang Desa) di Gedung Gradhika Bakti Praja kompleks kantor Gubernur Jateng, Selasa

(4/10). Ganjar menjelaskan, di Jateng ada 7.809 desa dan dana desa yang dikucurkan pada tahun 2015 yaitu Rp 2,2 triliun, di tahun 2016 sebanyak Rp 5 triliun, dan tahun ini meningkat Rp 6,3 triliun. “Penggunaan dana desa yang ada kalau lihat tabel masih sebagian besar untuk sarana prasarana,” katanya. Penggunaan dana desa di Jateng, lanjut Ganjar, banyak yang sudah optimal, tapi masih ada penyalahgunaan. Ia menyebutkan, saat berada di Purworejo

91 Motor Siswa SMP Ditilang, 12 Ditahan SRAGEN—Meski mendapat sorotan saat merazia 106 motor milik siswa SMPN 2 Gondang, namun tak menyurutkan upaya Satlantas Polres Sragen untuk terus melakukan penertiban serupa. Selasa (3/10) siang, tim yang dipimpin Kasat Lantas AKP Dwi Erna Rustanti kembali melakukan razia serupa di depan SMPN 2 Kedawung. Tak tanggung-tanggung, dalam razia kemarin tim kembali memberikan sanksi tilang untuk 91 pengendara sepeda motor yang notabene adalah siswa SMPN 2 Kedawung. Dalam razia itu, tim juga mengamankan 75 STNK, 4 SIM, dan 12 motor yang dikendarai para siswa usia SMP tersebut. Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi mengungkapkan, razia dilakukan menyusul laporan masyarakat dan sekolah terkait banyaknya siswa SMP yang nekat mengendarai motor ke sekolah. Dari informasi itu tim melakukan patroli dilanjutkan pemeriksaan di jalan depan SMPN 2 Kedawung. Razia digelar hampir 2,5 jam mulai pukul 11.30 WIB. Razia digelar dengan menerjunkan tim dari Satlantas ditambah dari Polsek Kedawung. “Total kendaraan yang dikenakan tilang ada 91 kendaraan. Kemudian ada 75 STNK yang disita sebagai barang bukti, 4 SIM, dan 12 kendaraan bermotor yang tanpa dilengkapi surat-surat kendaraan,” paparnya. Lebih lanjut dijelaskan, penilangan dilakukan lantaran para siswa tersebut diketahui memang masih di bawah umur dan tidak bisa menunjukkan SIM. Sedangkan motor yang diamankan karena tidak bisa menunjukkan SIM dan STNK. Tindakan tegas penilangan dan penyitaan motor itu dilakukan sebagai bentuk penegakan aturan. Pasalnya, para siswa SMP memang secara aturan tidak diperbolehkan mengemudikan kendaraan bermotor. # Wardoyo

ada laporan penyalahgunaan dana desa di 14 desa hanya di Purworejo. “Hasil investigasi Kejari Purworejo yang disampaikan pada sosialisasi TP4D terdapat pengaduan di 14 desa,” tuturnya. Ganjar menjelaskan, bentuk penyalahgunaannya antara lain kegiatan fiktif, mark up harga, mark up jumlah, belanja fiktif, tidak ada laporan pertanggungjawaban penggunaan, dan penggunaan untuk keperluan pribadi atau golongan. “Pemeriksaan sampel oleh BPK RI di 120 desa

Penggunaan dana desa yang ada kalau lihat tabel masih sebagian besar untuk sarana prasarana” Ganjar Pranowo Gubernur Jateng

pada empat kabupaten yaitu Brebes, Grobogan, Temang-

gung, dan Jepara, ada indikasi penyimpangan laporan pertanggungjawaban,” terangnya. Dari penyalahgunaan itu, 11 kasus sudah diproses hukum antara lain di Kabupaten Pati, Purbalingga, Batang, Kebumen, dan Kendal. Penanganan ada yang dipegang kepolisian dan kejaksaan negeri masingmasing daerah. “11 itu proses hukum, makanya kawan-kawan desa deg-degan,” tandasnya. Berbagai penyalahgunaan itu muncul di antara banyak daerah yang berhasil mengelola dana

desa. “Pertama, kurang optimalnya koordinasi antar instansi pemerintah, baik secara vertikal maupun horizontal. Kedua, kurang optimalnya fungsi pengawasan dan pembinaan. Peran pembinaan dinilai sangat minim, dan sebaliknya peran pengawasan dinilai sangat berlebihan melalui fungsi yang dilaksanakan oleh beberapa instansi sekaligus. Ketiga, perlu dilakukannya reformulasi dana desa agar lebih sesuai dengan ruh UU Desa itu sendiri,” terang Achmad. # Detik

Tangis Haru Warnai Sertijab Kapolres Karanganyar

Ade Safri Pesan Jaga Tradisi, Henik Perkuat Team Work K A R A N G A N YA R— Su a s a na haru mengiringi upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Karanganyar dari AKBP Ade Safri Simanjuntak kepada AKBP Henik Maryanto, Selasa (3/10). Ade Safri yang akan naik tugas sebagai Wadir Sabhara Polda Jabar, tak kuasa menahan air mata saat menyampaikan permintaan maaf dan berpamitan kepada jajaran personel. “Saya atas nama pribadi mohon maaf kepada seluruh anggota jika selama menjalankan tugas banyak melakukan kesalahan. Saya juga meminta kepada seluruh anggota untuk satu suara bekerja sama dan memberikan dukungan kepada pejabat baru,” ujar Ade Safri sambil menitikkan air mata. Ia mengakui, bertugas di Karanganyar adalah hal paling menyenangkan yang pernah dijalaninya. Banyak kenangan, kebersamaan, dan semangat kekeluargaan yang dirasakannya selama setahun lebih mengemban tampuk pimpinan Polres Bumi Intanpari. Ia berpesan agar seluruh personel satu semangat mendukung Ka-

Joglosemar | Wardoyo

SALAM KOMANDO—Kapolres Karanganyar yang baru, AKBP Henik Maryanto (kiri) melakukan salam komando saat sertijab dengan Kapolres lama, AKBP Ade Safri Simanjuntak di Mapolres, Selasa (3/10). polres baru dengan tetap menjaga marwah dan tradisi kebersamaan. Ia juga menekankan pentingnya

suasana keakraban untuk menunjang prestasi dan semangat personel.

“Saya selalu tekankan happy, hard work dan succes. Senang dulu, lalu kerja keras dan sukses. Kalau

semua dijalani dengan senang, akan memotivasi bekerja keras dan sukses itu akan makin dekat,” tukasnya. Sementara, AKBP Henik Maryanto yang sebelumnya menjabar sebagai Kaden C Pelopor Sat Brimob Polda Jateng mengaku, Karanganyar bukan wilayah baru baginya. Sebab sebelumnya jabatannya itu memang membawahi eks Karesidenan Surakarta. Sebagai pimpinan baru di jajaran Polres Karanganyar, pihaknya akan menguatkan internal dan team work terlebih dahulu untuk membangun kebersamaan. Ia juga menekankan semua personel untuk melakukan tugas yang bermuara memberikan pelayanan terbaik ke masyarakat. “Jangan sampai nanti personel melakukan hal-hal kontraproduktif yang menyakitkan masyarakat. Kami juga akan melanjutkan koordinasi dan sinergitas dengan komponen terkait. Tentunya kami juga perlu belajar banyak tentang kearifan lokal di Karanganyar sini,” tandasnya. # Wardoyo

2 Penjual Ternyata Sudah Berulang Kali Digerebek

Tim Sabhara Amankan Tujuh Botol Ciu Oplosan SRAGEN—Meski operasi terus digencarkan, peredaran minuman keras (miras) di wilayah Sragen ternyata tak juga mereda. Bahkan, beberapa penjual yang sudah pernah digerebek berkali-kali masih saja nekat melanjutkan aktivitas berjualannya. Seperti yang dilakukan oleh Agung Tri Santoso, warga Dukuh Klumutan RT 1, Sine, Sragen. Ia

kembali digerebek polisi dan kedapatan nekat menjual miras jenis ciu oplosan di kiosnya, akhir pekan lalu. Parahnya lagi, Agung belum lama digerebek dengan barang bukti 14 botol ciu oplosan dan 4 botol besar yang juga berisi ciu oplosan. Data yang dihimpun di Mapolres, Selasa (3/10), penggerebekan dipimpin oleh Kasat Sabhara Polres

warung yang dicurigai menjual barang terlarang maupun miras. Hasilnya tim mengamankan tiga botol besar berisi ciu di warung milik Sentot (29), warga Dukuh Sepreh RT 5 RW II, Desa Puro, Karangmalang. Dari lokasi ini, tim menyita total 4,5 liter ciu. Ironisnya, sama halnya Agung, Sentot ternyata juga belum lama digerebek Polsek karena nekat menjual ciu.

Sragen, AKP Agung Ari Purnowo bersama tim. Dari lokasi kios milik Agung, tim menyita sebanyak 7 botol berisi total 10,5 liter ciu yang sudah dioplos. Sementara, dalam waktu bersamaan operasi terhadap miras juga dilakukan oleh Polsek Karangmalang. Dalam operasi yang dipimpin Wakapolsek Karangmalang, Iptu Rajiman itu, tim menyisir sejumlah

Kontes Sapi se-Jateng Digelar di Boyolali BOYOLALI—Sebanyak 59 sapi non perah mengikuti kontes ternak di Boyolali. Sapi-sapi unggulan tersebut berasal dari 16 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah yang berlomba dalam beberapa kategori. Kontes ternak itu diselenggarakan dalam kegiatan Gelar Potensi Peternakan Jawa Tengah tahun 2017 yang berlangsung di Kompleks Perkantoran Terpadu Pemkab Boyolali. Penjurian kontes ternak berlangsung siang hari ini, setelah seluruh peserta kumpul. “Kontes ternak terdiri ternak sapi, kambing dan unggas adalah peserta yang telah lolos penilaian awal oleh tim juri Dinas Peternakan dan Keswan Provinsi Jateng atau yang telah ditetapkan oleh Asosiasi,” ujar

desa dengan baik. Salah satu sektor yang berkembang berkat dana desa yaitu pariwisata yang mulai muncul dan meningkatkan pendapatan warga desa. “Relatif penggunaan bagus, lebih banyak ke pembangunan, tapi kasus juga muncul,” tegasnya. Sementara itu, Ketua Komite I DPD RI, Achmad Muqowam mengatakan, pihaknya mencatat tiga hal yang perlu diperhatikan dalam implementasi UU Desa. Salah satunya perlu dilakukannya reformulasi dana

Ignasius Hariyanta Nugraha, Kabid Budidaya Disnak Keswan Jateng, di sela-sela kegiatan Selasa (3/10/2017). Kategori ternak yang dilombakan, jelas Hariyanta, yakni sapi peranakan ongol (PO) pejantan dan induk, sapi PO calon pejantan dan sapi jantan penggemukan. Selain itu juga kategori kambing PE pejantan dan induk, kambing PE calon pejantan dan induk serta ayam jantan (bulu dan katuranggan). “Juara kontes ternak akan mendapatkan trofi, piagam dan uang pembinaan dari Gubernur Jateng,” katanya. Dari pantauan did lapangan, terlihat sapi-sapi berbadan besar ikut dalam lomba ini. Untuk kategori sapi jantan penggemukan baik untuk sapi

jantan hasil silangan maupun penggemukan sapi PO, bobotnya mencapai lebih dari 7 kuintal. Bahkan ada yang diperkirakan mencapai 1 ton. Gelar potensi peternakan Jawa Tengah tahun 2017 ini akan berlangsung selama dua hari, yakni Selasa dan Rabu (4/10). Ada empat agenda kegiatan yang berlangsung dalam kegiatan tersebut. “Selain kontes ternak, juga festival SDGH (sumber daya genetik hewan), gebyar Upsus Siwab (upaya khusus sapi indukan wajib bunting) dan pameran produk peternakan,” jelas Hariyanta. Festival sumber daya genetik hewan akan menampilkan potensi ternak lokal Jateng. Termasuk yang sudah mendapat penetapan rumpun galur

UMS dan Unsoed Rintis Padi Inpago SRAGEN—Majelis Pemberdayaan Masyarakat (MPM) Muhammadiyah Sragen bersinergi dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UMS dan Fakultas Pertanian Universitas Soedirman (Unsoed) Purwokerto membuat varietas padi unggulan yang diberi nama varietas Inpago Unsoed 1. Menurut Prof Totok Agung PhD, dari tim Unsoed, Varietas Inpago merupakan hasil penyilangan padi Mentik dengan padi Gogo sehingga dapat ditanam di sawah kering. “Ini penyilangan padi Mentik dan Gogo,” jelasnya, Minggu (1/10) lalu. Ditambahkan Ulin Nuha PhD, Ketua LPPM UMS, uji coba varietas Inpago disosialisasikan lewat PDM Sragen. Dalam uji coba ini, LPPM

Antara | Aloysius Jarot Nugroho

KONTES SAPI-Seorang juri melakukan penilaian saat kegiatan kontes sapi di Komplek Perkantoran Pemerintah Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (3/10). ternak lokal Indonesia. Seperti sapi PO Kebumen, sapi Jabres, sapi Brangus (Sasra), Kerbau, Kelinci, kambing Kaligesing,

Dari catatan Joglosemar, warung milik Sentot pernah digerebek akhir Februari 2017 oleh tim Polsek dan saat itu ditemukan 3 botol berisi ciu juga dengan volume sama yakni 4,5 liter. Kepada penjual, polisi hanya mendata dan kemudian memberikan surat pernyataan tidak mengulangi serta diberi pembinaan. Sedangkan barang bukti miras diamankan di Mapolsek. # Wardoyo

kambing Kejobong, domba Batur, domba Wonosobo, itik Magelang, itik Tegal, dan lainnya. # Detik

UMS memfasilitasi penerapan aksi penanaman Inpago itu. Sinergi itu membuahkan hasil melalui panen perdana. Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati menyambut kiprah Muhammadiyah Sragen. Selain memberdayakan petani, juga dapat mempertahankan posisi Sragen sebagai lumbung padi ke-2 se-Jateng. Bupati mengajak Muhammadiyah Sragen mengujicobakan Inpago di daerah utara dan barat Bengawan Solo, yang relatif lebih kering. “Panen padi Inpago ini melengkapi langkah nyata MPM memberdayakan petani. Muhammadiyah Sragen berharap menjadi pusat penyedia padi varietas Inpago ini,” ujar Fathurahman, Ketua PDM Sragen. #A Syahirul

RAKYAT BICARA Perempatan Ngringo Palur Rawan Kecelakaan

P

. Polisi yth, ini sekedar info... Perempatan perumnas atau perempatan p Lurah. Kl Ngringo, palur... Sangat sering terjadi kecelakaan motor, jika pagi prapatan itu semrawut... Alangkah baiknya pak, jika prapatan itu di beri lampu bangjo, lampu stopan, supaya paling tidak, mengurangi kecelakaan dan kese mrawutan, cobalah dicek, apa lg kalau hari minggu pagi, wah, ngeri... +6285956695868

Konflik yang Sering Terjadi di Angkutan Umum Soal konflik di angkutan umum/ berbayar. Masalahnya pada jumlah/

banyaknya yg berlebihan. itu ! Taxi online & gojek krn tdk terkontrol, berakibat jumlah angkutan over/ berlebihan. Di samping persaingan tdk sehat. Spt plat hitam, tdk pakai ijin, tdk keur, dsb. Juga putusan MA yg TIDAK ADIL.

Saatnya BICARA

+6285724457275

Pesan-pesan yang Mengesankan Masih ingatkah Anda dengan saudara Ari Cahyono Gading Solo dengan

nomor HP 087836422226 tempo dulu? Pada Bulan Januari 2017 nama Ari Cahyono mulai muncul dengan SMS SMSnya yg begitu Spektakuler berjiwa Kebangsaan Nasionalisme yg tinggi, Tapi begitu Dia punya pasangan yg bernama FARIDA AMINAH Gemolong Sragen, Di saat kedua Pasutri itu sedang Naik Daun tiba2 malah mengundurkan diri dari Rakyat Bicara JOGLO SEMAR, Kayak’e ada yang aneh? Salah satu SMS dari Pasutri Arie Cahyono + Farida Aminah yg mengesankan adalah ANUGRAH DAN BENCANA KehendakNYA,

SMS itu membikin Bulu Kuduk aku merinding.. Dimas Katrok Klaten +6283865444223

Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa Pagi tolong sampaikan kepada pak Jokowi presiden musibah bencana terus terjadi ini ya musibah lagi di bogor 7 korban tewas di tempat

pembuangan limbah yang lalu di malang 7 tewas hirup gas beracun dari genset ini sejarah belum pernah terjadi g. agung bergolak dan gunung sinabung sampai sekarang ya belum berhenti erupsi banjak yang warga kehilangan tempat tinggal apa tidak kasihan sama banjir dan banjir bandang terus terjadi di jalan raya banjak kecelakaan banjak korban jiwa dan gempa ya angin puting beliung dan di tahun politik tambah panas ya ingat2 ini solusinja mudah2 an kalau bisa secepat nja diadakan d.o.a bersama

secara serentak seluruh indonesia tgl jam di tentukan acaranja supaya di tempat lingkungan masing-masing doanja dengan keyakinan masing2 “musibah bencana bisa saja terjadi di mana saja dan kapan saja” dan mudah2an kedepan 2-7. tahun bisa dikurangi semua musibah bencana tolong perhatian nja mudah2an tidak di ganggu musibah bencana yang lebih besar mudah2an cepat terlaksana sukses sehat selalu sekeluarga. +6283866627999

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.


Life Style

8

www.joglosemar.co

RABU, 4 OKTOBER 2017

Smartvi, Mobil Listrik Rp 80 Juta

S

atu lagi mobil listrik karya anak bangsa lahir. Mobil dengan nama Smartvi generasi keenam ini dikembangkan oleh Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS). Bedanya, mobil listrik ini digerakkan menggunakan motor induksi. “Kalau biasanya mobil listrik menggunakan motor DC, Smartvi ini cukup menggunakan motor induksi atau motor AC tiga fase,” ujar Dosen S2 Industri Elektronik PENS sekaligus ketua tim riset untuk mobil smartvi Era Purwanto. Mobil listrik Smartvi menggunakan teknologi vector control. Dengan vector control, motor induksi atau motor AC tiga fase sebagai penggerak mobil akan dioptimalkan seperti motor DC “Teknologi ini pertama kali dikembangkan untuk mobil listrik di Indonesia, “ ujar dia. Biasanya mobil listrik memakai motor DC dengan harga yang relatif lebih mahal. Perbandingannya dengan motor AC bisa 100:1. Pertimbangannya menggunakan AC adalah bisa didapat di tempat yang mudah. “Lagipula motor AC juga mudah diperoleh di pasar loak. User juga nantinya bisa reparasi sendiri,” ujar Era. Adapun sistem kerjanya adalah, supply baterai

Mobil listrik Smartvi menggunakan teknologi vector control. DC dari aki, akan diubah menggunakan invertor dalam kontroler yang kami kembangkan menjadi sinyal AC.Sinyal AC kemudian akan dikendalikan menggunakan sistem di kontroler. “Ketika user menekan gas, kontroler akan merespons, dan motor bergerak sesuai kehendak user. Jadi mobil ini tidak kalah dengan mobil listrik motor DC lainnya,” ujar Era. Selain teknologi vector control, kontrol mobil ini juga dapat diprogram dengan beberapa variabel algoritma, misalnya FOC (Field Orientation Control) yang dapat mengontrol arus medan supaya panas yang dihasilkan tidak terlalu besar. Baterai yang digunakan oleh smartvi adalah baterai biasa dengan kapasitas 100 Ah dan berdaya 6 volt. Dalam satu mobil, ada 10 baterai yang dipasang, sehingga menghasilkan daya sebesar 60 volt. “Untuk charging, saat ini proses pengembangan auto charging. Bisa seperti power supply swiching dengan frekuensi tinggi. Bahkan, bisa juga disetting masingmasing,” terang Era.

Mobil listrik ini menghabiskan dana Rp 600 juta. Namun jika diproduksi massal mobil diperkirakan bisa dijual dengan harga Rp 80-90 juta saja. Pengembangan riset sejak 2004, era dan tim mendapatkan dukungan dana dari kemenristek Dikti. “Kalau ditotal semuanya sekitar 600 juta. Nanti kalau sudah produksi massal, mobil ini bisa dijual dengan harga Rp 80-90 juta,” ujar Ketua Tim Riset PENS untuk mobil smartvi, Era Purwanto. PENS sangat mendukung wacana pemerintah Surabaya untuk penggunaan mobil listrik sebagai kendaraan dinas. “Kami mendengar kabar gembira, Bu Risma (Wali Kota Surabaya) akan segera menggunakan mobil listrik untuk kendaraan dinas di Surabaya. Kami akan dukung itu,” ujarnya. Sementara itu, untuk izin dari pemerintah, Era mengaku pihaknya masih menunggu. Pihaknya sudah ajukan sejak tahun 2013 dan prosesnya sudah sampai ke Kementerian Perindustrian. “Tapi e n t a h menga-

pa belum keluar izinnya sampai sek a r a n g ,” tuturnya. #Detik

Antara | Didik Suhartono

Parkir 2 Jam, Siapkan Duit Rp 840.000

Perlukah Mencuci Mobil Setelah Hujan?

C

uaca yang tidak menentu akhir-akhir ini membuat mobil atau motor jadi lebih cepat kotor. Terutama jika hari hujan, mau tidak mau kita harus mencuci mobil agar tampilannya kembali cantik. Walaupun sama-sama cairan dengan air murni, namun air hujan lebih kotor karena mengandung polutan dan berbagai kontaminasi. Kotoran-kotoran tersebut jika dibiarkan bisa merusak cat mobil. bahkan jika parahnya hingga membuat karat seperti dilansir Autodeal, Senin (2/10). Karat yang terus didiamkan bahkan bisa membuat cat retak. Sama seperti cairan lain, air hujan dapat meresap ke dalam bagian permukaan mobil hingga menimbulkan karat. Selain itu, air hujan tidak benar-benar bisa membersihkan kotoran-kotoran yang sudah ada di mobil sebelumnya seperti debu. Setelah mengering, sulit menghilangkan noda bekas air hujan yang dibiarkan terlalu lama. Jika anda mencuci mobil setelah hujan turun, pengalaman tersebut tak bakal anda alami. Jadi sebaiknya setiap habis hujan turun mobil selalu langsung dicuci agar cak tak berkarat dan tetap kinclong. Jika mencuci mobil ada baiknya tidak dilakukan saat turun hujan, termasuk menggunakan air hujan yang sebelumnya sengaja ditampung. Mobil yang selalu sering terkena paparan sinar matahari langsung lalu air hujan, juga dapat merusak cat mobil. Ada baiknya jika usai dicuci, mobil dilap hingga kering dan jangan sampai meninggalkan bercak. Setelah itu, mobil disimpan di garasi dan tertutup menggunakan sarung. #Detik

webly

B

Detik

Kebiasaan Berkendara yang Bikin Mobil Rusak

B

erkendara bisa jadi kegiatan yang menyenangkan sekaligus melelahkan tergantung dari kondisi jalan dan juga beberapa faktor lain yang mempengaruhi. Semakin lama anda mengendarai mobil pastinya banyak kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan dengan mobil. Tapi tak semua kebiasaan itu baik, bahkan ada beberapa kebiasaan yang dinilai justru bisa merusak mobil dan menguras kantong karena harus membetulkannya. Berikut kebiasaan buruk saat berkendara yang bisa merusak mobil seperti dikutip dari Bright Side lewat akun YouTube. 1. Tangan memegang tuas transmisi Meletakkan tangan di tuas transmisi pada saat menyetir itu seharusnya tak dilakukan.

Alasan yang paling utama adalah posisi kedua tangan harusnya berada di setir saat sedang berkendara tepatnya pada posisi arah jam 9 dan jam 3. Saat meletakkan tangan di tuas transmisi juga memberikan tekanan konstan ke transmisi yang bisa berpengaruh saat mengganti gigi. Transmisi juga memiliki banyak komponen penggerak di dalamnya, sehingga jika rusak kebiasan tersebut juga bisa membuat kita harus membetulkannya dengan biaya yang tak sedikit. 2.Frekuensi mengerem yang terlalu sering Keseringan mengerem bisa bikin kantong kering. itu karena bantalan rem dan cakram rem bisa cepat habis. Kabel rem dan minyak rem juga harus diperhatikan dan diganti secara rutin jika diper-

lukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan. 3. Posisi kaki stand by di pedal rem saat jalanan turunan Banyak pengendara yang sering menaruh posisi kakinya di atas pedal rem saat melintas untuk berjaga-jaga agar mobil tak berjalan sendiri saat jalanan menurun dan agar bisa berhenti dimanapun. Ternyata hal itu kurang baik karena bisa menyebabkan sistem pengereman menjadi panas. Hal yang terbaik dilakukan adalah menurunkan ke gigi rendah. Tujuannya juga mencegah bertambahnya kecepatan saat di turunan. Jangan takut suara meraung yang ditimbulkan karena itu normal-normal saja. Metode engine braking tersebut juga sering digunakan oleh pembalap sebelum berbelok. #Detik

iaya parkir kendaraan setiap negara bahkan setiap kota pastinya berbeda-beda. Ada yang murah hingga yang mahal tergantung dengan kebijakan yang diterapkan di kota tersebut. Global Parking Index telah mendata kota mana saja yang memiliki tarif parkir termahal di dunia. Data tarif parkir termahal di dunia itu diambil dari data milik Parkopedia yang meliputi 50 juta lahan parkir di 6.500 kota dan 75 negara. Tarif parkir dihitung dari seluruh lahan parkir umum di dalam gedung-gedung yang berada di pusat kota. Perhitungan dilakukan mulai dari tarif parkir per 2 jam, per hari, hingga per bulan. Seluruh tarif parkir yang dihitung tersebut juga sudah dikonversi menjadi mata uang dolar Amerika. Tarif parkir per 2 jam yang paling tertinggi ada dua lokasi di kota New York dengan biaya 62 dolar Amerika per 2 jam atau setara Rp 840.000. Namun jika dihitung ratarata dari seluruh tempat parkir di New York biaya setiap 2 jam parkir sebesar 32,97 dolar Amerika atau kalau dirupiahkan sebesar Rp

Cristiano Ronaldo Pamer Bugatti Chiron Baru

C

ristiano Ronaldo menambah koleksi mobil mewahnya. Mobil itu adalah Bugatti Chiron. Dengan gaji fantastis mencapai 30 juta dolar Amerika atau setara Rp 538 miliar per tahunnya, pesepak bola asal klub Real Madrid Cristiano Ronaldo tentu saja bukan hal yang sulit baginya untuk memiliki mobil itu. Melansir Marca, pemain bola berpaspor Portugal ini baru saja membeli lagi supercar terbarunya Bugatti Chiron. Sebelumya Ronaldo menjajal mobil buatan Prancis tersebut di trek Ehra-Lessien. Ronaldo memamerkan mobil barunya dalam sebuah video yang diunggah di akun instagramnya saat ia

sedang mengendarai mobil super cepat itu bersama anaknya keluar garasi rumah. “Binatang baru di rumaku, Bugatti Chiron,” tulis Ronaldo. Koleksi mobil mewah memang sudah jadi hobi Ronaldo. Ini dilakukannya sejak gabung Manchester United. Ronaldo melengkapi garasi rumahnya dengan deretan koleksi mobil-mobil super mulai

dari Ferrari, Lamborghini, Porsche, dan Bugatti. Belum diketahui memang berapa biaya yang dikeluarkan Ronaldo untuk sebuah Bugatti Chiron karena mobil bisa dikustom sesuai dengan keinginan si pengendara. Bugatti Chiron ini dibanderol mulai Rp

35 miliaran. Hanya ada 500 unit Bugatti Chiron yang akan diproduksi di seluruh dunia dan Ronaldo menjadi salah satu pemiliknya. Bugatti Chiron bisa menghasilkan tenaga setara dengan 1.500

daya kuda dengan torsi 1.600 Nm. Walaupun harganya selangit dan dijual dalam stok terbatas, namun diprediksi mobil ini sudah ludes terjual. Bugatti Chiron dilengkapi mesin turbo yang bisa menghasilkan te-

naga 1.500 tenaga kuda (hp). Kabarnya, mobil ini punya kecepatan maksimal hingga 420 km/jam. #Cisilia Perwita S | Detik

Wikipedia Dok

446.000 diikuti Sydney dengan US$ 28,45 atau setara Rp 384.000. Kota-kota di Australia sepertinya memiliki tarif parkir yang lumayan tinggi. Di kota Brisbane dan Melbourne tarif parkirnya masuk dalam lima besar. Kota London, Inggris juga memiliki tarif parkir yang tinggi sebesar 16,26 dolar Amerika per 2 jamnya. Sementara di Benua Asia, Tokyo yang memiliki tarif parkir sebesar 15,16 dolar Amerika per 2 jam atau Rp 205.000 Untuk tarif parkir harian yang dihitung selama 8 jam di hari kerja, kota Sydney menjadi yang termahal dengan 46,73 dolar Amerika atau setara Rp 632.000. Kemudian diikuti London sebesar 45,01 setara dengan Rp 608.000. Buat tarif parkir bulanan, New York jadi yang termahal dengan tarif parkir sebesar 606,37 dolar Amerika jika dirupiahkan sebesar Rp 8,2 juta. Posisi kedua ditempati London dengan 603.89 dolar Amerika atau Rp 8,1 juta, Zurich 540 dolar atau Rp 7,3 juta, Amsterdam 424,37 dolar atau Rp 5,7 juta dan Sydney 390 dolar atau Rp 5,2 juta. #Detik


KESEHATAN

www.joglosemar.co

9

RABU, 4 OKTOBER 2017

Tidak Pernah Sarapan, Berisiko Kena Penyakit Jantung

M

umpung masih pagi, sempatkan diri menyantap setangkup roti atau apapun untuk sarapan. Penelitian terbaru membuktikan bahwa tidak sarapan bisa membahayakan jantung. Penelitian yang dimuat di Journal of the American College of Cardiology tersebut menulis bahwa kebiasaan tidak sarapan bisa meningkatkan risiko atherosclerosis atau pengerasan dan penyempitan pembuluh darah. Ini adalah salah satu faktor risiko utama serangan jantung. Selain itu, tidak sarapan

juga berkaitan erat dengan kebiasaan tidak sehat lainnya. Seperti pola makan yang buruk, kebiasaan merokok dan berlebihan minum alkohol. Demikian menurut sang peneliti, Prof Jose Penalvo dari Tuft University di Boston, seperti dikutip dari Livescience. Di sisi lain, asupan kalori di pagi hari membuat kadar gula darah lebih terkontrol sepanjang hari. Karena kadar gula darah berhubungan juga dengan sinyal rasa lapar, maka secara tidak langsung sarapan juga sangat menentukan pola makan.

Dalam penelitian ini, Prof Penalvo membandingkan 3 kelompok partisipan yakni kelompok yang tidak sarapan, kelompok yang sarapan dengan kalori minimal seperti hanya minum teh atau kopi, dan kelompok yang sarapan dengan kalori yang cukup. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa kelompok yang tidak sarapan punya risiko atherosclerosis lebi tinggi 1,5 kali lipat dibanding kelompok yang sarapan cukup. Kelompok ini juga lebih rentan mengalami kegemukan.

P

re

wa

e ois

n

ABC Australia, Selasa (3/10). Mengapa kemudian orang ramai menggunakan produk pembersih wajah adalah karena merasa tidak percaya diri dengan pori-pori yang tampak besar. Michael tidak mempermasalahkan hal itu, namun yang harus diingat adalah ja-

Jika dilakukan terlalu ekstrem dan panjang, orang tersebut akan mengalami osteoporosis. Tapi bukan berarti diet ini dapat dilakukan secara terus-menerus. “Diet ini sebaiknya dilakukan jangka pendek saja, 2-3 minggu atau paling lama 2 bulan dan setelah itu kembali mengonsumsi karbohidrat dengan indeks gula darah rendah seperti nasi merah, roti gandum, buah dan sayur,” kata dr Grace Judio-Kahl, MSc, MH, CHt, pendiri lightHOUSE

Gangguan Siklus Menstruasi Bahkan jika dilakukan lebih lama mungkin saja seseorang mengidap batu ginjal karenanya. “Karena tubuh terlalu

#Detik

Terlalu Sering Bersihkan Wajah Sebabkan Iritasi roduk pembersih wajah di pasaran saat ini ada beragam jenisnya dan sebagian besar mengklaim dapat membersihkan hingga ke pori-pori. Orangorang pun menggunakannya dengan harapan dapat menjaga kesehatan kulit wajah mereka, terutama terhindar dari jerawat. Namun apakah kita perlu membersihkan poripori wajah dengan rajin? Menurut dermatolog Michael Freeman dari Bond University pori-pori sebetulnya sama seperti saluran telinga didesain untuk bisa membersihkan diri sendiri. “Jadi untuk sebagian besar orang tidak masalah membiarkan pori-pori begitu saja, cukup bersihkan saja wajah,” kata Michael seperti dikutip dari

Authenticgrowth

Indonesia di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sebab, menurut dr Grace jika melakukan diet ini dengan jangka waktu yang panjang, dikhawatirkan akan muncul efek-efek yang justru tidak menyehatkan tubuh salah satunya adalah sembelit. “Ini kan serat yang diasupnya sedikit sekali ya, ini bisa jadi sembelit jika dilakukan jangka panjang. Dehidrasi juga bisa jadi penyebabnya,” terangnya.

Mpinteractiv

Cookinglight.timeinc

B

anyak cara yang dilakukan untuk menuju hidup sehat, salah satunya adalah dengan diet ketogenik alias diet keto. Diet yang mengusung konsumsi lemak daripada gula ini di antaranya dilakukan oleh penyanyi Audy Item, istri dari pesilat dan aktor tampan Iko Uwais. D a l a m Instagram @ audyitem, ibu satu anak ini beberapa kali memamerkan diet sehat yang ia coba tersebut. Bahkan untuk memudahkannya menjalani diet ini, menu diet ketonya ia dapat dari sebuah katering. Dari postingannya, terlihat bahwa menu diet ketogenik yang dimakannya berupa udang dan daging ayam. “Cara yang paling konsisten aku lakuin sampai sekarang adalah ngejaga pola makan dengan cut carbo karena simpel dan enggak menyiksa. Aku tinggal mengurangi porsi karbo seperti nasi dan menambahkan serat dari sayur-sayuran dan protein dari lauk pauk,” tulisnya dalam keterangan foto yang lain. Menurunkan berat badan dengan diet ketogenik benar-benar diminati banyak orang karena prosesnya yang terbilang cepat.

ngan sampai niat membersihkan pori-pori malah berakhir jadi menyumbatnya. Terlalu sering membersihkan wajah dapat memicu terjadinya iritasi yang kemudian berujung pada penyumbatan pori-pori membuat produksi minyak kulit menumpuk. Nah, hal inilah yang justru sering menjadi penyebab jerawat muncul. “Kalau kulit Anda normal (tidak ada jerawat dan pori-pori tidak terlalu terlihat menonjol) dan ingin membersihkan wajah, cukup cuci saja dengan halus agar kulit tidak teriritasi membuat pori-pori tampak lebih besar,” kata Michael. “Gunakan cairan pembersih yang lembut. Tapi kalau kulit Anda kering, maka tidak perlu pakai cairan pembersih,” pungkasnya. #Detik

Kehilangan Mimpi Bisa Berdampak pada Kesehatan

J

angan sepelekan mimpi. Nyatanya bagian dari aktivitas tidur ini memengaruhi kesehatan seseorang. Hal ini terungkap dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh para peneliti baru-baru ini. Para ilmuwan mengatakan bahwa epidemi diam-diam yang terjadi seperti kehilangan mimpi mungkin merupakan akar dari banyak penyakit yang disebabkan oleh kurang tidur. Menurut mereka bahaya kesehatan masyarakat yang tidak diketahui ini dapat menyebabkan depresi. Periset merinci berbagai faktor penyebab Rapid Eye Movement (REM) atau gerak mata cepat, tidur dan mimpi yang hilang. Tidur yang khas mengikuti pola tidur dalam, di mana tidur nonREM diprioritaskan oleh tubuh. Baru kemudian di malam hari dan pagi harinya orang mengalami mimpi, selama mengalami tidur REM. “Setidaknya mimpi semakin berkurang karena kita kurang tidur. Banyak

masalah kesehatan kita yang disebabkan oleh kehilangan tidur sebenarnya disebabkan oleh kurang tidurnya tidur REM,” kata Rubin Naiman, asisten profesor di University of Arizona di AS, seperti dilansir dari Times of India. Naiman melihat REM atau kehilangan mimpi sebagai bahaya kesehatan masyarakat yang tidak dikenali yang secara diam-diam menimbulkan malapetaka dengan berkontribusi pada penyakit, depresi dan erosi kesadaran. Kajian ini diterbitkan dalam Annals of New York Academy of Sciences. Data penelitian menyebutkan penyebab dan tingkat kehilangan mimpi REM yang terkait dengan pengobatan, gangguan penggunaan zat, gangguan tidur dan faktor perilaku dan gaya hidup. Naiman lebih jauh mengulas konsekuensi dari kehilangan REM juga mimpi. Dan, diakhiri dengan rekomendasi untuk memulihkan tidur REM yang sehat dan bermimpi. #Detik

asam, itu untuk ambil basa tubuh akan ambil kalsium untuk netralisir si asamnya tadi. Karena itu orang bisa jadi kena batu ginjal,” kata dr Grace. Di samping itu, juga diet ini membuat seseorang mudah pipis, terjadi juga gangguan elektrolit. Bahkan, jika dilakukan terlalu ekstrem dan panjang, orang tersebut akan mengalami osteoporosis. Tanda lain yang harus diwaspadai adalah naiknya LDL (Low Density Lipoprotein) atau kolesterol jahat, serta asam urat. Pusing dan mual berkepanjangan juga termasuk isyarat untuk menghentikan diet ini karena jika dilanjutkan bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Napas berbau aseton, atau pembersih cat kuku, merupakan tanda bahwa sistem metabolisme sudah tidak sehat. Pada kondisi ini, maka diet atau pola makan harus segera dikembalikan seperti semula. Selain itu, jangan abaikan juga gangguan pada siklus menstruasi dan infeksi akibat terbentuknya batu di saluran kemih. Keduanya adalah tanda-tanda bahwa diet yang dilakukan sudah berlebihan alias ekstrem. #Detik

Pria Pengidap Diabetes Berisiko Kena Impotensi

P

ada pria yang mengidap diabetes sebaiknya berhati-hati. Pasalnya penyakit ini dapat memengaruhi kualitas pria saat bercinta. Disampaikan oleh spesialis penyakit dalam, dr Benjamin Sastro, SpPD dari Mayapada Hospital Tangerang, disfungsi ereksi merupakan salah satu dari komplikasi dari gangguan persarafan pada orang yang mengidap diabetes yang cukup lama. “Disfungsi ereksi merupakan salah satu komplikasi diabetes juga ke saraf. Jadi disfungsi ereksi ada hubungannya dengan persarafan. Di mana orang yang lama diabetes, tentu dia kesemutan di kaki. Itu mirip,” ucap dr Ben, demikian ia disapa. Karena disfungsi ereksi salah satu komplikasi dari diabetes, dr Ben mengatakan diperlukan waktu yang cukup lama untuk menyembuhkannya. Untuk menekan komplikasi tersebut yang paling utama adalah menjaga kestabilan kadar gula dalam darah. “Komplikasi diabetes tidak serta-merta sehari dua hari, sebulan dua bulan, terus dia timbul. Yang paling baik, orang yang mengidap diabetes dari awal itu adalah menjaga kadar gulanya sestabil mungkin serta senormal mungkin,” anjur dr Ben. Diabetes bisa menyerang siapa saja. Data organisasi kesehatan dunia (WHO) menyebut, sekitar 8,5 persen orang dewasa usia 18 tahun ke atas mengidap penyakit ini. Arie Hendrosaputro, yang dikenal sebagai pemeran tokoh Bang Napi dalam salah satu acara TV, juga mengidap diabetes sebelum diberitakan meninggal hari ini. #Detik

CINEMA XXI KOTA SOLO 25.000

30.000 35.000

HTM THE PARK Senin-Kamis 2D/3D: Rp 30.000 Jumat 2D/3D: Rp 35.000 Sabtu, Minggu, libur 2D/3D: Rp 45.000

PREMIERE Senin-Kamis: Rp 35.000 Senin-Kamis: Rp 50.000 Jumat: Rp 60.000 Jumat: Rp 40.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 75.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 45.000

35.000 40.000 45.000

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

13.00/15.45/18.30/21.15

12.30/14.45/17.00/19.15/21.30

12.30/14.10/16.20/18.30/20.40

13.00/15.40/18.20/21.15

12.15/14.30/16.45/19.00/21.15

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/15.15/18.00/20.45

12.30/14.40/16.50/19.00/21.10

12.00/14.10/16.20/18.30/20.40

12.15/14.25/16.35/18.45/20.55

12.15/14.30/16.45/19.00/21.15

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/15.15/18.00/20.45

12.15/14.55/17.35/20.15

12.00/14.10/16.20/18.30/20.40

12.30/14.40/16.50/19.00/21.10

12.00/14.10/16.20/18.30/20.40

12.300/14.40/16.50/19.00/21.10

12.15/14.25/16.35/18.45/20.55

12.15/14.25/16.35/18.45/20.50


OLAHRAGA

10

www.joglosemar.co

rabu, 4 oktober 2017

Penentuan Nasib

Ciro Immobile

Arjen Robben

Vincenzo Montella

Tekanan Australia Melawan Suriah Hong Kong—Setelah gagal mendapatkan tiket otomatis untuk ke putaran final Piala Dunia Rusia, Australia asuhan Ange Postcogloy akan berhadapan dengan Suriah pada leg pertama playoff mereka pada Kamis (5/10) malam. Pertandingan kali ini bakal menjadi beban berat bagi The Socceroos. Kemenangan Arab Saudi atas Jepang di Jeddah memastikan negara Teluk itu menuju Moskow musim panas mendatang. Sedangkan partisipan sebanyak empat kali Australia harus melalui jalan panjang untuk dapat menuju Rusia. Tahap pertama perjalanan itu dimulai di Stadion Hang Jebat di kota Malaka di Malaysia, Australia bertemu tim Suriah yang melampaui ekspektasi. Suriah, yang belum pernah lolos ke Piala Dunia dan terpaksa memainkan seluruh pertandingan kandang mereka di tempat netral di Malaysia karena situasi keamanan di negaranya, menuju pertandingan ini dengan membawa bekal salah satu kekuatan serangan paling menggebrak di Asia. “Suriah merupakan tipe lawan yang serupa dengan sebagian besar tim yang telah kami hadapi memainkan cara seperti itu, maka ini tidak akan menjadi sesuatu yang baru bagi kami, “ ujarnya pelatih Ausralia Ange Postcogloy Pemain Al Hilal, Omar Khrbin, mengemas trigol pada leg pertama semifinal Liga Champions Asia pekan lalu menjadi tumpuan Suriah. Sedangkan Omar Al Somah, yang belakangan kembali ke Timnas setelah sempat ditepikan bakal menjadi amunisi Suriah. “Ini laga penting dan itu penting bagi ambisi-ambisi kami dan impian jutaan orang Suriah,” kata manajer tim Suriah Fadi Al Dabbas. # Antara

Lionel Messi

K

Israel dan Albania. Di atas kertas ualifikasi Piala Dunia Spanyol bisa meraup 2018 mendekati Persaingan seharusnya 6 poin. masa pamungkas. Persaingan panas jelas terTim-tim di belahpanas jelas jadi di grup A. Perancis ada di an dunia bakal terjadi puncak klasemen dengan ramengakhirinya dengan dua ihan 17. Tetapi mereka dilarang pertandingan terakhir pada dua di grup A. untuk berleha-leha, karena dua minggu ke depan. Melihat tabel tim lainnya mengintip. Swedia di poklasemen, tim-tim yang memiliki sejarah kuat dalam sepakbola seperti sisi kedua dengan nilai 16, dan Belanda di Italia, Belanda dan Argentina harus bawahnya dengan nilai 13. Untuk laga selanmelewati satu laga lagi melalui jutnya Perancis akan bertandang ke Bulgaria. play off jika ingin berlaga di Kemdian tiga hari setelahnya Les Blues akan menjamu Belarusia Rusia tahun depan. Petaka bisa muncul untuk Italia, BeSejauh ini sudah ada delapan tim landa dan Argentina. Posisi mereka jelas yang menya- sulit untuk bisa lolos langsung ke Rusia. takan lolos Sembari menunggu keajaiban dan memeke Piala nangkan dua sisa laga, berdoa saja semoga Dunia ketiga tim ini bisa melenggang ke Rusia melalui zona play off. Argentina saat ini berada di posisi ke-5 2018. pada klasemen sementara Zona CONMEYaitu Rusia, BOL. Ini merupakan posisi paling akhir unBrasil, Meksiko, tuk bisa lolos ke Piala Dunia melalui play-off Belgia, Iran, Jepang, dengan melawan wakil Zona Oseania (OFC). Korea Selatan dan Arab Albiceleste wajib menyapu bersih 2 laga Saudi. Otomatis sisa dengan kemenangan, jika tidak bukan dari 32 hanya posisi 4 besar yang hilang dari incaran namun juga posisi ke-5 milik mereka bisa raib direbut tim lain. Argentina akan menjamu Peru dan bertandang ke Ekuador. Posisi Belanda sangat berat untuk bisa ke Rusia. Pada 2 laga sisa, Belanda akan bertandang ke Belarusia, Minggu (8/10). Untuk laga itu Tim Oranje kemungkinan besar bakal menang karena tuan rumah adalah juru kunci Grup A. Tapi pada laga slot yang disediakan, tinggal penentuan mereka akan menjamu Swedia 24 tempat tersedia yang diperetiga hari setelahna. Swedia masih memiliki butkan dalam kualifikasi terakhir. harapan untuk bisa lolos ke Rusia. Dari beberapa tim yang masih berjibaKondisi tak jauh beda dengan Italia. Gli ku menggenggam tim, beberapa di antaranya merupakan tim raksasa. Jerman yang me- Azzurri sudah dipastikan hanya bisa lolos mimpin klasemen di grup C (24 poin) tinggal ke Rusia tahun depan melalui jalur play-off membutuhkan satu hasil seri dalam dua laga. Zona UEFA. Mereka bisa menggusur SpaBegitupula Inggris yang memimpin klasemen nyol itu pun jika La Roja terpeleset dalam di grup F, sepertinya hanya keajaiban saja jika dua laga terakhir. “Petaka jika Italia tidak masuk Piala Dumereka tidak lolos ke Piala Dunia. Kondisi yang sama dialami Spanyol. Me- nia. Tapi saya belum memikirkan play-off. reka hampir pasti lolos ke Piala Dunia Rusia Kami masih melakoni dua pertandingan setelah pada matchday keenam menum- lagi (lawan Makedonia dan Albania) di grup. bangkan Italia. Tapi jika tak ingin kehilang- Setelah itu kita tunggu siapa lawan pada fase an posisi lolos langsung ke Rusia, Spanyol itu. Baru kita menganalisis keadaan,” ujarwajib menang di dua laga sisa, melawan nya dilansir Football Italia. # Cisilia Perwita S

Foto-foto: Dok

Posisi Rawan, Italia Diganggu Cedera

T

imnas Italia harus kehilangan banyak pemainnya karena cedera saat kembali berlaga di babak kualifikasi Piala Dunia 2018. Pelatih Gian Piero Ventura kehilangan Andrea Beloti, Marco Verati dan Daniele De Rossi. Ventura pun memanggil pemain tengah Bryan Cristante (Atalanta) dan Roberto Gagliardi (Inter Milan) untuk menambal kekosongan timnya. Gagliardi akan tampil untuk keduanya kalinya, sedangkan Bristante dipanggil untuk pertama kalinya. Cristante, 22 tahun, sebelumnya sudah menolak panggilan Timnas Kanada, tanah kelahiran dari Ayahnya. Ia pun antusias menghadapi debutnya di tim Azzurri. “Saya sangat senang untuk pertama kali dipanggil untuk Timnas Italia. Saya sangat bahagia, saya ke sini dengan motivasi besar. Kaki saya sehat, saya akan melakukan apapun dengan bahagia di sini,” kata dia, yang musim ini sudah tampil 8 kali

Detik

bersama Atalanta dan menyumbang 3 gol. Andrea Belotti, harus absen dalam pertandingan kontra Makedonia dan Albania karena cedera.Penyerang berusia 23 tahun itu mengalami cedera ketika bermain bersama klubnya, Torino, menghadapi Hellas Verona di pekan ke-

Tim Perancis Swedia Belanda Bulgaria Luksemburg Belarus

Grup A Mn M I K MG KG SG P 8 5 2 1 15 5 10 17 8 5 1 2 18 7 11 16 8 4 1 3 16 11 5 13 8 4 0 4 13 17 -4 12 8 1 2 5 7 17 -10 5 8 1 2 5 4 16 -12 5

Tim Swiss Portugal Hungaria Kep Faroe Andorra Latvia

Grup B Mn M I K MG KG SG P 8 8 0 0 18 3 15 24 8 7 0 1 28 4 24 21 8 3 1 4 11 9 2 10 8 2 2 4 4 15 -11 8 8 1 1 6 2 17 -15 4 8 1 0 7 3 18 -15 3

Grup C Tim Mn M I K MG KG SG P Jerman 8 8 0 0 35 2 33 24 Irlandia Utara 8 6 1 1 16 2 14 19 Azerbaijan 8 3 1 4 8 12 -4 10 Ceko 8 2 3 3 10 9 1 9 Norwegia 8 2 1 5 8 16 -8 7 San Marino 8 0 0 8 2 38 -36 0 Tim Serbia Wales Irlandia Austria Georgia Moldova

Grup D Mn M I K MG KG SG P 8 5 3 0 17 7 10 18 8 3 5 0 12 5 7 14 8 3 4 1 9 6 3 13 8 2 3 3 10 10 0 9 8 0 5 3 8 12 -4 5 8 0 2 6 4 20 -16 2

Tim Polandia Montenegro Denmark Rumania Armenia Kazakstan

Grup E Mn M I K MG KG SG P 8 6 1 1 18 11 7 19 8 5 1 2 18 7 11 16 8 5 1 2 18 7 11 16 8 2 3 3 8 8 0 9 8 2 0 6 8 19 -11 6 8 0 2 6 4 22 -18 2

Tim Inggris Slovakia Slovenia Skotlandia Lituania Malta

Grup F Mn M I K MG KG SG P 8 6 2 0 16 3 13 20 8 5 0 3 14 6 8 15 8 4 2 2 10 4 6 14 8 4 2 2 14 10 4 14 8 1 2 5 6 18 -12 5 8 0 0 8 2 21 -19 0

Grup G Tim Mn M I K MG KG SG P Spanyol 8 7 1 0 32 3 29 22 8 6 1 1 19 7 12 19 Italia Albania 8 4 1 3 10 9 1 13 Israel 8 3 0 5 9 14 -5 9 Makedonia 8 2 1 5 10 14 -4 7 Liechtenstein 8 0 0 8 1 34 -33 0 Tim Belgia (Q) Bosnia Yunani Siprus Estonia Gibraltar

Grup H Mn M I K MG KG SG P 8 7 1 0 35 3 32 22 8 4 2 2 19 8 11 14 8 3 4 1 11 5 6 13 8 3 1 4 8 12 -4 10 8 2 2 4 6 17 -11 8 8 0 0 8 3 37 -34 0

Tim Kroasia Islandia Turki Ukraina Finlandia Kosovo

Grup I Mn M I K MG KG SG P 8 5 1 2 12 3 9 16 8 5 1 2 11 7 4 16 8 4 2 2 12 8 4 14 8 4 2 2 11 7 4 14 8 2 1 5 6 10 -4 7 8 0 1 7 3 20 -17 1

Morata Absen, Spanyol Panggil Aritz Aduriz

Aritz Aduriz

# Tribunnews | Cisilia Perwita S

Indonesia vs Kamboja

Berharap Sajian Permainan Level Tinggi

Keliling Gelanggang

Protes Kekerasan, Barca Ikut Aksi Mogok Barcelona—Barcelona ambil bagian dalam aksi mogok massal di Catalunya pada Selasa (3/10). Sikap ini merupakan bentuk protes atas kekerasan yang dilakukan oleh polisi selama referendum Catalunya. “FC Barcelona telah memutuskan untuk ikut dalam aksi mogok yang diserukan oleh Taula per la Democracia (Table for Democracy), sebuah kelompok yang terdiri dari berbagai serikat pekerja dan entitas lainnya dari Catalonia untuk melindungi institusi Catalan, dan oleh karena itu klub akan tetap tutup pada 3 Oktober,” tulis Barca dalam pernyataan di situs resminya. Dengan bergabungnya Barca dalam aksi mogok, tak akan ada latihan di klub tersebut pada hari Selasa (3/10) baik oleh tim utama maupun tim mudanya. Tur stadion di Camp Nou juga ditiadakan. # Detik

Andrea Beloti

tujuh Liga Italia, Minggu (1/10). Belotti dikabarkan mengalami cedera ligamen. Dua pertandingan tersebut menjadi pertandingan penentuan di Grup G apakah Gli Azurri akan lolos langsung ke Rusia tahun depan atau tidak Pertandingan menghadapi Makedonia akan digelar di Stadion Olimpico Torino pada Sabtu (7/10) dini hari WIB. Sedangkan pertandingan menghadapi Albania dijadwalkan dihelat di Stadion Loro Borici, Shkoder, pada Selasa (10/10). Saat ini mereka berada di posisi kedua Grup G dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa. Mereka tertinggal tiga poin dari pemimpin puncak klasemen Spanyol yang mengumpulkan 22 poin. Italia wajib memenangkan dua pertandingannya terakhir sembari berharap Spanyol terpeleset saat menghadapi Albania dan Israel.

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia

Luis Milla

Dok

BEKASI—Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, antusias menghadapi uji coba melawan Kamboja. Milla pun melarang para pemainnya menganggap enteng Kamboja. Timnas Indonesia bersua dengan Kamboja di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (4/10). Pertemuan itu menjadi duel kedua setelah bertemu di Stadion Olimpiade Phnom Penh pada Juni 2017. Ketika itu, Indonesia menang 2-0 atas Kamboja. “Saya memilih pemain ini dengan melihat kualitas, sifat kompetitif, melihat kemampuan, dan bagaimana mereka bisa bermain dengan anggota tim yang lain. Kemudian kami juga bisa melihat tipe permainan mereka seperti apa. Itu yang menjadi alasan kami memilih ujicoba,” tutur Milla. Milla pun berharap para pemainnya tampil habis-habisan dalam laga itu. Pemain tak perlu menilai laga itu sebagai laga uji coba. “Tujuan dari pertandingan besok, seperti biasa, saya ingin memberikan image yang bagus tentang Timnas. Kalau bisa menang, harus

memperbaiki hal-hal yang masih bisa ditingkatkan, bermain dengan kerendahan hati, dan kami respek terhadap lawan,” ungkap Milla. Luis Milla meminta para pemainnya untuk mengendalikan emosi pada laga uji coba menghadapi tim Kamboja. Seperti diketahui emain kedua tim sempat berkelahi ketika bertemu pada penyisihan grup SEA Games 2017. Aksi kontroversial yang dilakukan penyerang timnas Indonesia Marinus Wanewar, yang jadi pemicu pertikaian “Pemain timnas senior harus bisa menjadi contoh dan panutan untuk timnas lainnya. Saya harap para pemain dapat mengendalikan emosi agar tidak terjadi lagi kejadian ketika menghadapi Kamboja,” kata Luis Milla Terkait penilaiannya terhadap tim lawan, Milla menganggap sosok Leonardo Vitorino sebagai pelatih Kamboja yang memiliki tipe permainan atraktif. “Besok adalah pertandingan level tinggi. Saya kenal baik pelatih Kamboja, ada permainan atraktif yang biasa dia terapkan,” katanya. # Detik

Detik

Madrid—Tim nasional Spanyol tak akan diperkuat Alvaro Morata di dua laga terakhir kualifikasi Piala Dunia 2018. Striker Athletic Bilbao Aritz Aduriz dipanggil untuk mengisi posisi striker. Morata mengalami cedera hamstring saat tampil untuk Chelsea di laga melawan Manchester City di Premier League akhir pekan kemarin. Mantan pemain Juventus ini diprediksikan menepi enam pekan. Akibatnya, Morata batal memperkuat Spanyol di dua laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Albania (6/10) dan Israel (9/10). Untuk menggantikan Morata, pelatih Spanyol Julen Lopetegui memanggil Aritz Aduriz. Striker berusia 36 tahun itu terakhir kali tampil untuk Spanyol adalah di laga melawan Inggris pada November 2016. Sejauh ini, Aduriz sudah mencetak empat gol dalam tujuh kali penampilan bersama Bilbao di musim ini. Di level internasional, Aduriz mencetak dua gol dari 11 kali

penampilan. Morata bukan satusatunya pemain yang menarik diri dari timnas Spanyol. Andres Iniesta dan Dani Carvajal juga absen masing-masing karena cedera hamstring dan masalah jantung. Dua pemain baru pun dipanggil Lopetegui. Mereka adalah bek kanan Real Sociedad Alvaro Odriozola dan winger Las Palmas Jonathan Viera. Keduanya sama-sama belum pernah memperkuat timnas Spanyol sebelumnya. “Tiga pemain sudah dipilih oleh Julen Lopetegui dan akan bergabung dengan latihan tim pada hari Senin siang,” demikian bunyi pernyataan Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) soal pemanggilan tiga pemain pemain untuk menggantikan yang absen seperti dikutip ESPN FC. Spanyol saat ini memuncaki klasemen Grup G dengan 22 poin dari delapan laga. La Furia Roja butuh tambahan empat poin lagi untuk memastikan tiket ke putaran final. # Detik


SAMBUNGAN

www.joglosemar.co

11

RABU, 4 OKTOBER 2017

Palang Manahan........................................................................................................................................................................................................................ sambungan dari Hal 1 “Kami sudah menyiapkan personel untuk mengantisipasi kemacetan baik di sisi utara maupun selatan rel yang akan dibangun jalur overpass. Petugas tidak hanya mengantisipasi kemacetan, namun juga memberikan solusi kepada pengguna jalan agar memilih alternatif jalan lain,” ungkapnya, Selasa (3/10). Personel Satlantas Polresta Surakarta akan dibagi menjadi dua bagian yaitu di selatan dan utara rel. Di sisi selatan, personel akan disiapkan mulai dari simpang empat Gendengan, simpang empat Apotek Kencana, simpang empat masjid Kottabarat, simpang empat SD Muhammadiyah Program Khusus, simpang empat Sala View dan pertigaan RS Panti Waluyo.

Sedangkan, di sisi utara rel yaitu di pertigaan Jalan Sam Ratulangi (bundaran patung PON-red), simpang empat Polresta Surakarta, simpang empat pemuda, serta pertigaan Dishub Surakarta. Sementara itu Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta menyiagakan sekitar 60 petugas dalam mengurai kemacetan yang terjadi saat simulasi rekayasa lalu lintas pembangunan flyover Manahan. Penutupan total perlintasan kereta api Manahan diprediksi menyebabkan kemacetan terutama di kawasan Pasar Nongko. Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Surakarta, Sri Baskoro menjelaskan, simulasi akan dilakukan selama 24 jam penuh.

“Kita sudah melakukan kajian manajemen rekayasa lalu lintas dengan memasang barikade dan sudah menempatkan pengumuman di setiap perempatanperempatan yang terdampak langsung,” terangnya saat dihubungi Joglosemar, Selasa (3/10). Sebanyak 60 petugas Dishub akan dikerahkan untuk membantu masyarakat dalam mengurai kemacetan yang terjadi selama simulasi dilakukan. “Terutama di Pasar Nongko, kawasan itu mungkin yang akan paling macet. Kita sudah menyiapkan beberapa petugas yang akan membantu disana,” jelasnya. Selama simulasi bantaran trotoar yang biasanya dipakai PKL Kottabarat untuk berjualan sudah steril. Dinas Perhubung-

an menghimbau agar masyarakat mencari jalan yang lain dan menghindari kawasan tersebut. Pengalihan arus tersebut di antaranya membuat Jalan Slamet Riyadi dari arah Gendengan - Purwosari diberlakukan dua arah selama simulasi berlangsung. Selain itu tiga ruas jalan juga diberlakukan searah selama simulasi berlangsung, yakni di Jalan KS Tubun (Polresta ke utara), Jalan Raden Mas Said (kawasan Pasar Nongko) ke arah utara dan Jl. KS Tubun serta Jalan Hasanudin (Jalan Ciptomangunkusumo sampai Pasar Nongko. Berdasarkan pantuan Joglosemar, Selasa (3/10) median jalan di dua sisi perlintasan sebidang Manahan juga sudah selesai dikerjakan. Pembangunan

median tersebut dilakukan guna memaksimalkan upaya sosialisasi Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas (MRLL). Kepala Dinas Perhubungan, Hari Prihatno menuturkan, melalui median jalan itu diharapkan dapat bermanfaat mengurai kemacetan yang terjadi selama simulasi berlangsung. Terpisah, Wakil Ketua Komisi III DPRD Surakarta Sugeng Riyanto mengatakan, simulasi MRLL yang masuk dalam upaya sosialisasi merupakan langkah awal penerapan jalur yang tepat saat proses pembangunan flyover Manahan ke depan. “Harus ada kajian dan evaluasi selama penerapan simulasi hari ini, agar nantinya ditemukan rumus yang pas untuk reka-

yasa lalu lintas selama beberapa waktu ke depan. Karena lima jalur yang akan ditutup ini adalah jalur utama untuk mengakses wilayah Manahan dan sekitarnya. Selain sosialisasi yang maksimal, Dinas Perhubungan (Dishub) bersama dengan Satlantas Polresta Surakarta juga harus menyiapkan petugas yang memadai, serta disiapkan rambu lalu lintas yang cukup,” ungkapnya, Selasa (3/10). Ditambahkan Ketua Komisi III DPRD Surakarta, Honda Hendarto, berdasarkan penerapan simulasi selama Rabu hingga Kamis pagi diharapkan mampu mengetahui titik mana yang menjadi penumpukan paling padat. “Tidak mungkin kalau tidak

macet, tapi tetap harus diminimalisir kemacetannya. Dan harus diperbanyak pemasangan rambu dan memperjelas rambu lalu lintas untuk membantu mengarahkan masyarakat ketika nantinya tidak ada petugas,” imbuhnya. Terlebih untuk kepentingan simulasi MRLL, Dishub juga membatalkan sementara sistem satu arah (SSA) dari Purwosari hingga Gendengan. Hal itu dilakukan untuk meminimalisir kemacetan yang ditimbulkan oleh dampak pembangunan flyover Manahan. “Pembatalan SSA sementara juga diharapkan mampu menjadi alternatif untuk meminimalisir kemacetan,” tukasnya. #Rekarinta Vintoko | Triawati Prihatsari Purwanto

Yorrys Dicopot........................................................................................................................................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Sebelumnya, Novanto dicegah pada 10 April 2017 dalam kapasitasnya sebagai saksi e-KTP untuk tersangka Andi Agustinus alias Andi Narogong. Sedangkan pencegahannya kali ini sebagai saksi untuk tersangka e-KTP Direktur Utama PT Quadra Solution Anang Sugiana Sudihardjo. “Yang bersangkutan dicegah bepergian ke luar negeri mulai 2 Oktober hingga 6 bulan ke depan dalam kapasitas sebagai saksi untuk ter-

sangka ASS (Anang Sugiana Sudihardjo) dalam dugaan korupsi e-KTP. Sehingga sewaktu-waktu penyidik membutuhkan keterangan, yang bersangkutan tidak sedang berada di luar negeri,” terang Kabiro Humas KPK Febri Diansyah dalam kesempatan yang sama. Laode M Syarif selaku Wakil Ketua KPK menyatakan menyambut baik kepulangan Setya Novanto dari rumah sakit dan kondisi kesehatannya mulai membaik. “Ya kalau

beliau sudah sehat itu kan lebih bagus ya,” kata Syarif di Hotel Ritz-Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (3/10). Dengan begitu, menurut Syarif, tidak ada alasan lagi bagi Novanto apabila sewaktu-waktu dipanggil oleh KPK untuk memberikan keterangan. Sebagaimana diketahui, dalam beberapa kesempatan sebelumnya, Novanto selalu saja beralasan sakit ketika dipanggil oleh penyidik KPK.

“Jadi kalau beliau sudah sehat diharapkan ya apabila kalau misalnya dimintai keterangan oleh pihak KPK itu harus bisa hadir,” ucap Syarif. Sebagaimana dikatakan Kepala Humas Rumah Sakit Premier Jatinegara Sukendar, Setya Novanto sudah diperbolehkan pulang atas seizin dokter. Menurut Sukendar, Novanto meninggalkan rumah sakit sekitar pukul 20.00 WIB, Senin (2/10). Soal penyakit yang sempat diderita No-

Siswa SMK........................................................................................................sambungan dari Hal 1 Ya, ketiganya merupakan siswa SMK Warga Solo yang mencoba memperbaiki motor kuno milik Maestro Keroncong Gesang, dalam rangka memperingati seabad Gesang. Adalah Yerico Bagas P (18), Zefanya Aryo P (18), dan Yeremia Meliano (18), ketiga siswa tersebut unjuk gigi dalam membenahi motor bersejarah tersebut, sembari ditonton puluhan siswa Sekolah Dasar (SD). Dalam perbaikan, terlihat mereka bertiga lantas bergantian posisi. Suara benturan kunci dan obeng terdengar saat mereka mulai membongkar dan membersihkan bagian mesin kendaraan. Box set peralatan terdiri dari kunci-kunci, obeng, sampai nampan wadah bensin dan oli

tak jauh dari mereka berada. Rupanya sudah dipersiapkan masing-masing sebelumnya. Para siswa yang memperbaiki motor itu mengaku merasa senang dan bangga dapat turut serta memperbaiki motor kuno milik pencipta lagu Bengawan Solo ini. Kendati begitu, beragam perasaan sempat muncul saat memperbaiki motor bersejarah itu, sehingga harus dilakukan penanganan hati-hati dan diperlakukan sebaik-baiknya. “Pastinya senang dan ada kepuasan tersendiri (service motor Gesang-red) ). Tapi juga ada perasaan deg-degan terus,” celetuk Bagas P di sela-sela mengutakatik motor tersebut Bagas mengaku, karena motor tersebut lekat dengan kehi-

dupan Gesang, pasti memiliki nilai sejarah tersendiri, sehingga perawatan dan perbaikan tidak bisa dilakukan sembarangan. Namun, untuk permulaan service, ia melakukan seperti tindakan service pada umumnya. Mulai dari mengecek kondisi mesin dengan menghidupkan mesin, mengecek suara, bongkar onderdil seperti busi, karburasi, lalu cek sistem kemudi, menyetel bagian kaki-kaki termasuk rantai, baut-baut mesin atau body. “Kita cek semua, ya seperti service motor pada umumnya,” imbuh siswa lain, Yeremia Meliano Sementara itu guru pendamping sekaligus Instruktur SMK Warga, Yohanes Joko, mengatakan jika kondisi motor Gesang masih cukup bagus. Bahkan

untuk onderdil motornya masih orisinal. “Memang ada yang sudah tidak orisinal. Seperti knalpot, shock breaker, ataupun sayap,” paparnya. Joko mengaku bisa saja onderdil atau bagian-bagian motor yang tidak orisinal itu diganti orisinal, namun harganya cukup mahal, dan hanya bisa diperoleh lewat pembelian secara online. “Pastinya mahal jika seluruh onderdil motor tersebut diganti asli,” sambungnya. Perbaikan motor tersebut, dijelaskan Joko dilakukan secara ringan oleh tiga siswa yang sudah bersertifikasi Uji Kompetensi. “Ini kan motor sejarah, kalau bisa dirawat rutin. Siswa yang memperbaiki itu sudah bersertifikat Uji Kompetensi,” pungkasnya.

Sudirman Said................................................................................................ sambungan dari Hal 1 Sementara itu, Ketua DPW PAN Jateng Wahyu Kristanto membenarkan sudah membuka pintu untuk Sudirman. Ia mendapat amanat dari Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan untuk mengundang Mas Dirman, sapaan akrab Sudirman. “Ini sesuai dengan arahan Ketua Umum DPP PAN Bapak Zulkifli Hasan untuk mengundang Pak Dirman guna memperkuat koordinasi dalam pengenalan beliau ke masyarakat. Bagaimanapun PAN harus memilih kandidat terbaik, yang diukur tidak saja dari kapasitas, tetapi juga popularitas dan elek-

tabilitas yang bersangkutan,” kata Wahyu. Sebelumnya, Sudirman sudah mendekati PKS untuk Pilgub Jateng. Parpol tersebut sampai saat ini belum memutuskan nama yang diusung sebagai Cagub dan Cawagub Jateng. Presiden PKS, Sohibul Iman membenarkan jika Sudirman sudah menjalin komunikasi dengan partainya. Bahkan, menurutnya, tidak hanya Sudirman, tapi juga Wakil Ketua Umum Gerindra, Ferry Juliantono yang menjalin komunikasi dengan partainya. “Iya, mereka (Sudir-

man dan Ferry) sudah silaturahmi ke DPW PKS Jateng,” ujarnya melalui pesan singkat. Namun kepengurusan tingkat pusat PKS belum menentukan arah dukungan di Pilgub Jateng. Mereka masih menunggu rekomendasi dari pengurus tingkat wilayah. “Silakan tanyakan ke DPW PKS Jateng. Proses masih di provinsi, belum sampai ke DPP,” terang Kang Iman, sapaan akrab Sohibul. “Di PKS prosesnya bottomup. DPP nunggu usulan dari DPW,” lanjutnya. Baik Sudirman maupun Ferry, sebelumnya juga tengah

merapat ke Gerindra. Keduanya berlomba merebut hati Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto. Hal ini disampaikan Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani saat acara perkenalan bakal Cagub untuk Gerindra di Jateng. “Ketika Pak Prabowo mengambil keputusan, salah satunya menjadi calon Gubernur Jawa Tengah, ada hubungan emosi yang sudah mulai terbangun sekarang. Inilah maksud forum ini,” ujar Muzani di kantor DPD Gerindra Jateng, Semarang, Minggu (24/9). “Kita akan ambil satu dari dua nama,” tambahnya. # Detik

Belum Pikir..................................................................................................... sambungan dari Hal 1 “Aduh seberapa mantap kan kita makasih pacaran ya. Jadi masih dalam tahap penjajakan. Pengennya sih lebih serius cuma ya kita berjalannya gimana aja,” ujar Naysila saat ditemui di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Selasa (3/10). Menurutnya, masih banyak hal yang harus dibicarakan satu sama lain menuju ke jenjang pernikahan. Meski ia sebenarnya sudah lumayan lama men-

jalin asmara. “Aku percaya Tuhan akan berikan di waktu yang tepat. Kalau di bilang kelamaan iya sebenarnya banyak yang bilang. Ya balik lagi kira akan punya urusan sendiri-sendiri dan ada hal yang masih harus dibicarakan. Sekarang aku nggak berpikiran untuk terlalu buruburu. Doain aja,” jelasnya. Roestiandi Tsamanov dan Naysila Mirdad telah berpa-

caran selama kurang lebih dua tahun. Putri Lydia Kandou dan Jamal Mirdad ini tak terlalu mengumbar hubungannya ke depan publik. Melansir Liputan6, Roestiandi Tsamanov adalah eorang pria berusia 35 tahun yang sejak muda bercita-cita menjadi orang terkaya. Dan keinginan itu tidak menjadi omong kosong belaka. Rasa ingin tahunya yang tinggi membawa

JASA

STNK SPM HONDA, AD6089AWE, An.Joko Purnomo,Al.Plempeng,Mojorejo, Karangmalang,Srg

STNK HONDA SCOOPY, AD5068IE, An.Onisak Sri Utami,Al.Clupak,Mojopuro, Sumberlawang,Sragen

***SEDOT WC/LIMBAH*** DAFFA JAYA Tangki 2700Ltr, Bersih, Mesin Canggih, Layanan Tiap Hr 24Jam:085107928000

(JS8945)- 3 ___________________________

SEDOT WC & Limbah Murah BERKAH JAYA Dengan Mesin Canggih.Hubungi: 082225649248 / 082243774000* (JS8971)- 3

KEHILANGAN STNK SPM HONDA, AD5999LN, An.Muslih Sutoyo,Al.Ngepos,Jetak,Sidoharjo, Sragen

(JS8987)- 3 ___________________________

STNK HONDA SUPRA,AD5969Y,An.Giyanto, Al.Sumberan,Japoh,Jenar,Sragen

(JS8991)- 2 ___________________________

STNK HONDA SUPRA, AD4173NY, An.Parjan,Al.Purworejo,Baleharjo,Sukodo no,Sragen

(JS8993)- 3 ___________________________

STNK HONDA, AD2284AOE, An.Joko Triyono,Al.Wonorejo,Wonorejo,Kalijambe, Sragen (JS8994)- 3 ___________________________

STNK SPM HONDA, K2810TH, An.Suparman, Al.Dukuh Sogo,Bandung, Ngrampal,Sragen

(JS8992)- 3 ___________________________

(JS8989)- 3 ___________________________

(JS8979)- 3 ___________________________

STNK SPM HONDA,AD4961JY,An.Soekemi, Al.Jl.Setiabudi,Kroyo,Karangmalang, Sragen

STNK HONDA,AD5221DE,An.Ratno Haryanto, Al.Widoro, Sragen Wetan, Sragen

STNK SPM HONDA,AD6143ALE, An.Widodo,Al.Dukuh Celep,Jirapan,Masaran, Sragen

(JS8998)- 2 ___________________________

STNK HONDA,AD3206ALE,An.Rustamzis, Al.Kedungnongko,Pare,Mondokan,Sragen

(JS8999)- 2 ___________________________

STNK SPM YAMAHA,AD6810AEE, An.Suwarni,Al.Dukuh Belagan Rt.3/1, Kaliwedi,Gondang,Srg

(JS8975)- 3 ___________________________

STNK SPM HONDA, AD9761TE, An.Sukarmi,Al.Jobin Rt.18,Jetis,Sambirejo, Sragen (JS8976)- 3 ___________________________

STNK SPM YAMAHA N Max ABS/ SPM,An.Amad Sugiyarto,Al.Puro Asri,Puro, Karangmalang,Sragen (JS8977)- 3 ___________________________

STNK SPM HONDA,AD6507ABE, An.Suyatno,Al.Pringan,Karangtengah,Sragen

(JS8978)- 2 ___________________________

Pecat Novanto Hampir bersamaan dengan keluarnya Setya Novanto dari rumah sakit, kabar mengejutkan datang dari DPP Golkar. Yorrys Raweyai dicopot dari jabatannya selaku Korbid Polhukam Golkar. Nama Yorrys tak ada lagi dalam struktur organisasi di Partai Golkar dan jabatannya telah diisi oleh Letjen (Purn) Eko Wiratmoko. Ketua DPD Golkar Papua Aziz Samual mengatakan,

“Warga mintanya pengurus yang membawa uang itu segera ditahan. Karena semakin lama semakin membuat jengkel warga. Sudah enggak mau tanggungjawab, malah koarkoar nantang warga seolaholah menyepelekan, “ Mulyono (58), warga Dukuh Jetak Kalang, RT 1, Jetak, Sidoharjo, Selasa (3/10). Desakan menahan pengurus disuarakan lantaran harapan peserta untuk menuntut pengembalian aset juga dirasa makin kecil. Pasalnya pimpinan pengurus yang mengelola uang dan terindikasi menggelapkan, sudah berulangkali mengaku pasrah dan mengelak untuk mengembalikan dana. Aset-aset yang diharapkan bisa disita oleh anggota, juga tidak ada. Karenanya, warga yang menjadi korban kini tinggal berharap ketegasan kepolisian untuk menuntaskan kasus ini. Menurutnya, seandainya peluang mendapatkan uang kembali, sulit didapat, warga sudah berusaha mengikhlaskan. Akan tetapi warga juga meminta pengurus yang melakukan penggelapan bisa diberikan hukuman setimpal atas perbuatannya. “Kemarin warga empat dukuh yang jadi korban sudah merelakan andaikata uang nggak kembali. Tapi, tuntutannya pelaku juga harus ditindak dan segera ditahan demi kenyamanan lingkungan. Ra wurung ngarepke duwite bali juga susah wong nggak tahu asetnya di mana, “ katanya diamini warga lain. Pria paruh baya yang sehari-hari berprofesi sebagai penjual alat cothil keliling itu mengungkapkan arisan tembakan itu digawangi oleh

(JS8980)- 3 ___________________________

(JS8981)- 3 ___________________________

STNK SPM SUZUKI, AD6944BY, An.Maryono Sastro,Al.Kedung Gandu, Guworejo,Karangmalang,Srg

(JS8982)- 3 ___________________________

STNK SPM HONDA,AD2650AUE,An.Dio Agata Pagis,Al.Gedol,Bandung,Ngrampal, Sragen

(JS8983)- 3 ___________________________

STNK SPM YAMAHA,AD2516RN,An.Yori Setia Raharo,Al.Taman Asri,Kroyo, Karangmalang,Srg

(JS8984)- 3 ___________________________

STNK SMASH,F3771HG,An.Andre,Al. Sidorejo,Tlogotirto,Sumberlawang,Sragen

(JS8985)- 2 ___________________________

STNK SPM HONDA VARIO,AD6210NY, An.Andre,Al.Sidorejo,Tlogotirto,Sumberlawang,Sragen

(JS8986)- 3 ___________________________

Hermawan,Al.Bangak,Sine,Sragen

Al.Tanjung,Celep,Kedawung,Sragen

STNK SPM YAMAHA,AD5740QY,An.Ali Muhalim,Al.Wonolelo,Ngebung,Kalijambe, Sragen

STNK YAMAHA JUPITER, AD6887WN, An.Muhamad Maemun,Al.Sidamukti,Adisana, Bumiayu,Brebes

STNK HONDA,AD6501YY,An.Juwandi, Al.Jagan,Kroyo,Karangmalang,Sragen

STNK HONDA,AD5362TY,An.Juwandi, Al.Jagan,Kroyo,Karangmalang,Sragen

(JS9000)- 2 ___________________________

(JS8988)- 3 ___________________________

(JS9002)- 2 ___________________________

STNK HONDA,AD4324NN,An.Sri Supatmi, Al.Rejosari,Donoyudan,Kalijambe,Sragen

(JS9003)- 3 ___________________________

STNK YAMAHA,AD5216VY,An.Ngatmono, Al.Sukorejo,Kedungjeruk,Mojogedang, Kra

(JS9004)- 3 ___________________________

STNK HONDA,AD6795ARE,An.Yuanita Ayuk Normaningtyas,Al.Segeran,Gondang, Sragen

(JS9005)- 3 ___________________________

STNK HONDA,AD9846TE,An.Somhaji, Al.Genengsari,Karanganom,Sukodono, Sragen

(JS9006)- 3 ___________________________

STNK HONDA,AD5449AY,An.Dwi Puspo Saloko,Al.Pencol,Karangtengah,Sragen

(JS9007)- 2 ___________________________

STNK HONDA,AD3875AYE,An.Joko Triyono,Al.Wonorejo,Wonorejo,Kalija mbe,Sragen

(JS8995)- 3 ___________________________

surat terkait pemecatan Yorrys tersebut sudah diteken Senin (2/10) kemarin. Aziz menambahkan surat tersebut diteken Ketum Golkar Setya Novanto dan Sekjen Golkar Idrus Marham. “Saya memang ada SKnya. Kalau tak ada, mana mungkin saya berbicara. Ini ada SK-nya. (Surat diteken) Ketum dan Sekjen,” kata Aziz saat dihubungi. Sementara itu, Yorrys mengaku belum mendapat kabar mengenai pencopotan dirinya tersebut. Ia enggan berasumsi macam-macam terkait kabar pencopotannya. “Saya belum tahu. Belum

tahu, ngapain kita berasumsi macam-macam, biarin. Tapi ini kan partai punya mekanisme, ini bukan perusahaan, nggak main suka-suka. Kan ada aturan,” kata Yorrys saat dimintai konfirmasi secara terpisah. Sebelumnya, Yorrys juga sudah dipolisikan oleh Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) ke Bareskrim Polri. AMPG menilai Yorrys menghina soal kesehatan Novanto. Ketua Harian Golkar Nurdin Halid dan Sekjen Golkar Idrus Marham belum memberi pernyataan soal kabar pencopotan Yorrys. # Detik

Warga Desak.......................................................... sambungan dari Hal 1

STNK SUZUKI,AD2913ACE,An.Catur

STNK HONDA, AD2193WY, An.Hariadi,

STNK YAMAHA MIO, AD5104ASE, An.Muhamad Eksanudin,Al.Karangrejo, Karangasem,Tanon,Srg

(JS8990)- 3 ___________________________

dirinya pada kesuksesannya seperti sekarang ini. Pria yang akrab disapa Manov itu bahkan saat ini memimpin tiga perusahaan sekaligus. Rata-rata perusahaan itu sudah berdiri lebih dari tiga tahun. Yakni PT DSI Laser Indonesia, yang bergerak di bidang pengelasan dengan laser (laser welding), Elitery Data Center & Managed IT Services, dan Commissioner di PT BPPN. #Detik

vanto saat dirawat, Sukendar menyebut tim dokterlah yang berwenang memberikan penjelasan.

(JS8996)- 2 ___________________________

(JS8997)- 3 ___________________________

(JS9001)- 2 ___________________________

beberapa warga asal Dukuh Jetak, yang dua di antaranya berinisial N dan P sebagai bandarnya. Arisan diputar sejak sekitar empat tahun silam dengan membuka beberapa kategori dengan bukaan dua kali setiap bulan. Ada yang setorannya Rp 50.000, ada yang Rp 100.000 ada pula yang Rp 200.000. Arisan itu dibuka setiap tanggal 6 dan 13 pada setiap bulannya. Karena menggunakan sistem tembakan, peserta yang ingin mendapat arisan lebih duluan dipersilakan menembak. Namun dengan syarat memberikan uang kembalian dengan nominal yang sudah ditentukan kepada nama yang sebenarnya dapat arisan. Akan tetapi, kejanggalan mulai muncul ketika hingga habis putaran arisan, ternyata hampir sebagian besar peserta kaget karena merasa belum mendapat. Sementara saat dikroscek ke peserta yang sudah nembak duluan, sebagian besar mengaku merasa tidak menembak. “Saya ikut satu, istri saya ikut dua. Kami setorannya ikut Rp 50.000 dan Rp 100.000an. Sebenarnya idep-idep nabung, tapi nggak tahunya malah diakali seperti ini. Ini sudah mau rampung, saya dan istri saya ikut 3, belum ada satupun yang dapat. Ternyata setelah saling kroscek, masih banyak yang belum dapat juga. Kelihatannya bandare nggak beres dan akhirnya kemarin geger,” paparnya. Mulyono menguraikan kalau dapat, untuk yang setor Rp 50.000, kalau nembak dapatnya sekitar Rp 5 juta sedangkan yang setoran Rp 100.000an dapatnya sekitar Rp 6 juta. Saat kisruh mencuat, ada se-

PENGHASILAN TAMBAHAN/All Background, Mahasiswa/Guru/Dokter/IRT.1-4Jam/Hari. 1-5Jt/Bln:085799477056. (JS8949)- 3

JUAL POMPA Air & Pompa Artesis. Pompa Submersible Segala Merk. Hub: 0816674447 & 0271-826800 (JS8973)- 3

PERSEWAAN MOBIL

STNK SPM HONDA,2008,Biru,AD2176KR, An.Andri Wibowo,Al.Dsn Gembol Kidul Rt.03/07

IKA RENTAL (PU 125rb/10Jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/ Bulanan:085100948433/081228038944*

STNK HONDA,AD5360ANE,An.Wicaksana Pandega Putra, Al.Bangunsari, Sragen Kulon,Srg

PENGUMUMAN

(JS9010)- 3 ___________________________

(JS9008)- 3

LOWONGAN DI BUTUHKAN OPERATOR Produksi, Mekanik,Utility,Inspect.Wanita/Pria Maks 37th Pend Min SMP,Bersedia Bekerja Shift.Kirim Surat Lamaran/Bawa Lgsg Ke PT.Delta Merlin Dunia Teks V.Ds Pondok Grogol-SKH.0271-625169 (JS8934)- 6 ___________________________

#Wardoyo

JUAL RUMAH Gang Pisang Bali No.8 Bareng Klaten LT.132 LB.165,KM1,Water Heater,Sanyo,1300 Watt,Harga Nego,No HP 0818.0459.5985 (JS8962)- 4

MESIN

STNK HONDA,AD6279LN,An.Taufiq Puji Rochmani,Al.Donglo,Kedawungan,Masaran, Sragen

(JS9009)- 3 ___________________________

kitar 100 peserta yang belum dapat padahal arisan sudah tinggal 3 putaran. Ia menyampaikan sampai arisan mandeg dan pengurus mengelak, total uang peserta yang tidak diberikan mencapai angka Rp 600 juta. Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman melalui Kasat reskrim AKP Dimas Bagus Pandoyo, mengungkapkan penanganan kasus itu sudah diambilalih oleh Polres. Saat ini, pihaknya sudah membentuk tim guna melakukan pendalaman dan penyelidikan terkait kasus yang sempat menggemparkan warga Sidoharjo itu. “Kita ambilalih tapi statusnya masih dalam lidik. Kemarin sudah ada warga dari pihak korban yang mengadu sehingga kita tindak lanjuti dengan melakukan penyelidikan,” paparnya. Untuk menindalanjuti kasus itu, tim sudah memulai dengan melakukan permintaan keterangan. Menurut AKP Dimas, sejauh ini sudah ada lima korban dari pihak warga yang dimintai keterangan oleh penyidik. Akan tetapi mengingat jumlah pesertanya mencapai ratusan, dimungkinkan permintaan keterangan tidak hanya terhadap lima orang tersebut. Termasuk kemungkinan nantinya akan memanggil para pengurus arisan, hingga pihak teradu yang diduga menggelapkan uang setoran anggota. “Untuk taksiran kerugian atau jumlah uang yang diduga digelapkan, ini juga masih kami dalami. Nanti setelah keterangan terkumpul, kita baru akan panggil teradunya,” jelasnya.

(JS8947)- 3

HILANG STNK dan Kunci Mobil Suzuki Splash AD 8857 BK a/n Ira Yuliani.Mohon Dihubungi: 081325782603.

PERAWATAN TUBUH PIJAT+LULUR U/Lk Tng Lk 20Th Tmpt Brsih,AC,Air Pns/Pgl.H-Ryan:089653513515/ 082322222533 Trm Tenaga Baru.

(JS8948)- 3 ___________________________

PLUTO SPA&SHIATSU, Trad Massage, Sauna,Whirlpool,Body Reflexology.Ruko Soba Square JC26/085100998568 (JS8956)- 3

TANAH DIJUAL TNH KOSONG 574m2(2,3Jt/m)SPBU Sapen KeUtara,Dpn Pbrk Tiga Pilar,Ngamban Jaten:081542785970/085725372440*

(JS8974)- 3 ___________________________

(JS9011)- 3

RUMAH DIJUAL DIJUAL RMH/TP Jl.Srigading II No.14 Turisari Mangkubumen Solo LT609m2, LB+-500m2.Hub:Nurhadi 08156701402

(JS8966)- 3 ___________________________

HATI-HATI & WASPADALAH DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI & PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM


KURS 13.582 IHSG 5.939,45 LOGAM MULIA 604.000

12

| RABU, 4 OKTOBER 2017 | www.joglosemar.co

Penyesuaian Tarif Sebagai Kewajiban Pelayanan Publik

Harga Tiket 2 Kereta di Solo Naik SOLO—PT Kereta Api Indonesia (KAI), mengumumkan penyesuaian tarif Kereta Api (KA) kelas ekonomi jarak sedang dan jarak jauh mengalami kenaikan mulai 2 November 2017. Di Daerah Operasional (Daops) VI sendiri yang mengalami penyesuaian tarif adalah KA Bengawan serta KA Sri Tanjung. Hal ini dilakukan karena adanya penyesuaian tarif Angkutan Orang dengan Kereta Api Pelayanan Kelas Ekonomi berdasarkan Peraturan Menteri (PM) Perhubungan No.42/2017 tentang Perubahan Kedua atas PM Perhubungan No. 35/2016 untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik (PSO). “Yang pasti kami akan melakukan sosialisasi terkait penyesuaian tarif tersebut kepada masyarakat, dalam waktu satu bulan ini. Adanya hal tersebut pun juga mengubah treatment penjualan tiket KA jarak jauh yang biasanya dilayani 90 hari sebelum keberangkatan menjadi 60 hari sebelum keberangkatan,” ujar Corporate Communications Manager PT KAI Daops VI Eko Budiyanto, kepada Joglosemar melalui sambungan telepon, Selasa (3/10). Di Daops VI yang membawahi Yogyakarta dan Solo, kereta yang mengalami penyesuaian tarif dengan adanya aturan baru tersebut adalah KA Bengawan rute Stasiun

Yang pasti kami akan melakukan sosialisasi terkait penyesuaian tarif tersebut kepada masyarakat” Eko Budiyanto Corporate Communications Manager PT KAI Daops VI

Purwosari-Stasiun Pasar Senen, dari Rp 74.000 menjadi Rp 80.000 dan KA Sri Tanjung rute Stasiun LempuyanganStasiun Banyuwangi dari Rp 94.000 menjadi Rp 110.000. Kenaikan tarif KA tersebut ditentukan oleh pemerintah karena PSO merupakan kebijakan pemerintah. Dalam instruksi pemerintah, kenaikan harga diterapkan pada keberangkatan pada 1 Januari 2018 dengan pemesanan pada 2 November 2017. “Biaya operasional kereta mengalami kenaikan sehingga ada penyesuaian tarif mengingat selisih tarif sebenarnya dengan tarif yang ditetapkan untuk masyarakat ditanggung pemerintah. Sehingga PSO setiap tahunnya mengalami kenaikan. Dan dari kami hanya tinggal melaksanakan aturan tersebut,”tuturnya. Selama ini penjualan KA jarak jauh banyak diburu

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PENYESUAIAN TARIF—Rangkaian kereta api keluar dari Stasiun Purwosari, Surakarta, Selasa (3/10). PT Kereta Api Indonesia akan melakukan penyesuaian tarif sebanyak 20 rute perjalanan kereta api mulai tanggal 1 Januari 2018. sebulan sebelum berangkat sehingga dinilai tidak akan mengganggu pelayanan pen-

jualan tiket. Eko menyebutkan PM No. 42/2017 tersebut seharusnya berlaku pada 7

Juli lalu tapi atas instruksi pemerintah, akhirnya baru diterapkan mulai awal tahun depan. Tercatat secara nasional ada 20 rute perjalanan KA yang mengalami penyesuaian tarif beragam, mulai dari Rp 1.000-Rp 16.000. Saat ini, lanjut Eko masyarakat pun tetap masih bisa mendapatkan tiket di loket stasiun, aplikasi, dan channel external. “Kenaikan tarif ini tidak terlalu tinggi sehingga tidak akan berpengaruh terhadap minat masyarakat untuk menggunakan moda transportasi KA. Oleh karena itu, load factor (tingkat keterisian penumpang) KA tetap tinggi,” ujarnya. #Garudea Prabawati

BRI KCP Sragen Kota : Alamat Baru : Jl. Raya Sukowati No.125 Alamat Lama : Jl. Raya Sukowati No.243 Mulai Senin, 9 Oktober 2017 6HVXDL 3HUVHWXMXDQ 2-. 1R 6 .2

Untuk Informasi Lebih Lanjut Mengenai Produk dan Layanan BANK BRI Hubungi : BRI KCP Sragen Kota di Nomor (0271) 892747


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.