Harga 0 0 Rp 2.0
Info Pelanggan In
027 0271-717141 www.joglosemar.co RABU KLIWON, 23 AGUSTUS 2017
@Joglosemarnews
Garuda Menjaga Asa VIETNAM
Hasil ini membuat Garuda masih terpaku di peringkat tiga dengan delapan poin.
KUALA LUMPUR—Persaingan sepakbola di Grup B Sea Games 2017 semakin ketat, setelah timnas Vietnam bermain imbang 0-0 melawan timnas Indonesia di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Selasa (22/8). Tiga tim, Thailand, Vietnam dan Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke semifinal.
INDONESIA
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
ΝJoglosemarNews
@Joglosemarnews
harianjoglosemar@gmail.com
Pabrik Makroni Ludes Dilumat Kobaran Api KARANGANYAR—Kebakaran hebat melanda sebuah home industry pembuatan makanan ringan makroni milik Tanto Budi Santoso (56), yang berada di Dukuh Ingasrejo, Kalikebo RT 4/8, Desa Plesungan, Kecamatan Gondangrejo, Selasa (22/8) pagi. Insiden itu sempat membuat panik para karyawan yang tengah beristirahat. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran yang dipicu oleh le-
tupan api dari tungku penggorengan tersebut. Namun kerugian materiil ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Informasi yang dihimpun di lapangan, api pertama kali diketahui sekitar pukul 11.30 WIB. Berdasarkan keterangan para pekerja, kebakaran terjadi saat mereka akan istirahat untuk makan siang.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
Elpiji Meledak
SRAGEN—Musim kemarau panjang kembali merenggut korban nyawa di wilayah Sragen. Seorang petani asal Dukuh Tenggak RT 14, Desa Tenggak, Kecamatan Sidoharjo, Giman (43), terpaksa merelakan nyawanya saat berjuang mengairi padinya dengan mesin pompa diesel dari sumur yang ada di sawahnya. Korban meregang nyawa setelah tabung gas elpiji 3 kg yang dijadikan bahan bakar mesin dieselnya meledak saat hendak dinyalakan. Tragisnya, mesin diesel diletakkan di dalam sumur sawah yang dikeruk dengan kedalaman hampir 3 meter, sehingga korban terjebak di dalam dan hangus terbakar.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
Sumur-sumur ini digunakan untuk menurukan disel pompa air untuk menyedot air dari sumur bor. Karena pada musim kemarau, disel tidak kuat menyedot dari atas permukaan tanah.
1,5 — 4 Meter
Petani Tewas Terbakar Dalam Sumur
Tragedi Sumur dan Gas Berujung Maut di Sragen Akhir 2015 Suradi Mulyadi (59) petani Dukuh Kroyo, Taraman, Sidoharjo tewas di dalam sumur sawahnya berkedalaman 1,5 meter. Diduga terjebak gas karbonmonoksida mesin disel berbahan bakar gas elpiji. Suyut (50) petani Dukuh Jetis Patihan, Sidoharjo tewas di dalam sumur saat menghidupkan disel berbahan gas elpiji di sawahnya yang dikeruk lebih dari 2 meter. Diduga kuat tewas akibat menghirup gas karbonmonoksida.
Agustus 2017 Giman (43) petani asal Tenggak, Sidoharjo, terbakar total saat menghidupkan mesin disel berbahan bakar gas di sumur sawahnya yang dikeruk 4 meter. Korban terkena kobaran api yang muncul akibat gas bocor dan meledak saat mesin dihidupkan.
Awal 2016 Harjoko (60), petani Dukuh Jambeyan, Slogo, tewas saat menyalakan disel pompa air di dalam sumur sawahnya yang dikeruk 6 meter. Diduga keracunan gas karbonmonoksida. Joglosemar | Wardoyo
Sumber: Dok dan berbagai sumber
Jambore Gerakan Revolusi Mental
15.000 Orang Akan Penuhi Solo HASIL IMBANG—Pemain Timnas Indonesia U-22 Ezra Walian (tengah) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-22Doan Van Hau (atas) dan Hoang Van Khanh dalam babak penyisihan grup B SEA Games XXIX Kuala Lumpur di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Malaysia, Selasa (22/8). Antara | Wahyu Putro A
PEROLEHAN MEDALI SEMENTARA NEGARA
1
2
3
MALAYSIA SINGAPURA INDONESIA VIETNAM THAILAND FILIPINA MYANMAR LAOS BRUNEI KAMBOJA TIMOR LESTE
32 14 11 10 7 7 4 0 0 0 0
23 16 13 9 10 8 2 1 0 0 0
15 16 18 14 10 6 2 1 5 3 0
TOTAL 70 46 42 33 17 21 8 2 5 3 0
Rachel Amanda
Melawan Kanker Tiroid
B
Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
berapa bidang dan ini untuk mem-backup Pemerintah Pusat dalam kegiatan revolusi mental di Solo. Direncanakan akan hadir sekitar 15.000 orang saat pembukaan kegiatan tersebut,” ujar Koordinator Panitia Lokal Kegiatan Revolusi Mental, Budi Yulistianto kepada wartawan, Selasa (22/8).
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
MENENGOK GERAKAN PEDULI KRISIS AIR DI SRAGEN
Dari Penjual Rokok Hingga Wadan Paspamres Galang Saweran Kondisi kemarau panjang yang terjadi saat ini di Sragen memaksa ribuan jiwa di sejumlah desa harus bergantung pada uluran kepedulian pihak ketiga yang belakangan makin gencar menggalang aksi kepedulian.
Wardoyo
H
ari masih pagi, sinar mentari baru sepenggalah saat mobil tangki PDAM Sragen tiba di Dukuh Kowang, Desa Ngargotirto, Sumberlawang, Selasa (22/8). Melihat kedatangan mobil PDAM itu, warga dukuh di sudut barat Bumi Sukowati itu langsung berhamburan keluar rumah. Mereka langsung merangsek ke arah mobil tangki dengan wadah tertenteng di tangannya. Ada yang membawa ember, jeriken, gentong plastik, klenting, hingga wadah apapun yang bisa digunakan untuk menampung air. Wajah mereka pun berbinar lantaran droping air bersih yang dinanti sudah tiba. “Mangga antre wadahnya
0877 3500 1497
intang sinetron Rachel Amanda (22) terserang tumor tiroid yang baru diketahui pada tahun 2014 lalu. Setelah operasi ternyata serangan tumor itu masih berlanjut hingga kini. Manda, sapaan bintang film Heart ini menjelaskan, tidak ada pantangan makanan yang dihadapinya. Ia hanya mengurangi mengkonsumsi makanan seafood.
SOLO—Setidaknya, sebanyak 15.000 orang akan tumplek blek menghadiri Jambore Nasional Gerakan Revolusi Mental di Stadion Manahan Kota Solo, Jumat (25/8)-Minggu (27/8) mendatang. Persiapan terus dilakukan untuk pelaksanaan tersebut yang direncanakan akan di hadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah menteri di Kabinet Kerja. “Untuk panitia lokal sudah dibagi be-
disiapkan,” teriak salah satu petugas droping yang menggawangi kegiatan penyaluran bantuan air bersih, pagi kemarin. Puluhan warga yang rata-rata ibu-ibu itu pun tampak antre menunggu wadah mereka penuh oleh kucuran air bersih dari mobil tangki bervolume 5.000 liter itu. Droping air bersih tersebut berasal dari bantuan Komunitas Jarang Pulang atau yang biasa disebut Angkringan Shoping Community (Ashoco) Sragen yang didistribusikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sragen.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
Joglosemar | Wardoyo
BANTUAN AIR BERSIH—Salah satu punggawa Komunitas Jarang Pulang, Bagong HIK Shoping Sragen, saat melayani bantuan air bersih hasil saweran ke warga di wilayah Dukuh Kowang, Ngargotirto, Sumberlawang, Selasa (22/8).
Iki Lho!
Tidur Bersama Sapi Peliharaan
Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram JOGLOSEMAR ini
R
asa lelah tentu akan membuat seseorang merasa ingin segera beristirahat dimanapun tempatnya. Dikutip dari brilionet, seorang remaja bernama Mitchell Miner (15) menjadi sangat viral di dunia maya saat penampakan dirinya tidur pulas bersama sapi peliharaannya di kandang diunggah ke media social oleh sang ayah. Diketahui Miner merasa kelelahan usai mengikuti pertunjukkan peternakan bersama sapi kesayangannya tersebut. Tidur yang nyenyak ya. #Yuhan Perdana hƩp://joglosemar.co/
Kereta Cepat Bikin Khawatir Tragis. Ahad, 20 Agst. KA Kaliagung menabrak minibus di Kendal. 5 orang satu keluarga tewas dalam kejadian itu. Saya kawatir dg KA Cepat pak Jokowi, akan lebih banyak korban. +628122757748 Kapanalagi brilionet
SOLO
2
www.joglosemar.co
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Balekambang
Peredaran Miras di Acara Kampung Diawasi PASARKLIWON—Kericuhan pada Peringatan HUT ke-72 RI di wilayah Sukoharjo yang dipicu minuman keras (miras) mengundang keprihatinan, tak terkecuali Polsek Serengan. Becermin pada peristiwa tersebut, Polsek Serengan bakal meningkatkan pengawasan peredaran minuman keras hingga wilayah kampung. Kapolsek Serengan, Kompol Giyono mengungkapkan peredaran miras pada kegiatan kampung rawan memicu konflik. Oleh karena itu pihaknya akan mengawasi peredaran barang haram tersebut agar tidak muncul dalam acaraacara kampung. “Setiap kali ada kegiatan kampung kami selalu menghimbau, jangan sampai ada aktivitas perjudian dan minum minuman keras,” tegas, Selasa (22/8) siang. Untuk menghalau peredaran miras pada kegiatan kampung, setiap izin kegiatan acara akan langsung ditindaklanjuti dengan melakukan pengawasan. Bahkan pihaknya tidak segan menghentikan acara jika ditemukan penyimpangan minuman keras dalam acara tersebut. “Kami akan berikan teguran. Bahkan kalau masih ngeyel kami akan hentian acara,” tegasnya. #Arief Setiyanto
Manahan Venue Jambore Nasional Revolusi Mental
Sunday Market Diliburkan JEBRES—Pedagang Sunday Market diminta menaati surat edaran (SE) Pemkot Surakarta yang meminta mereka libur lantaran pada Minggu (27/8) akan digunakan sebagai lokasi penyelenggaraan Jambore Nasional Gerakan Revolusi Mental. Berdasarkan surat edaran yang telah diterbitkan, pedagang telah diimbau untuk tidak menggelar dagangan pada Minggu (20/8) dan Minggu (27/8). Namun berdasarkan pantauan pada Minggu (20/8) lalu pedagang justru bergeser menggelar dagangan di luar kompleks Stadion Manahan. Alhasil kesemrawutan terlihat di sekitar kawasan tersebut. Kepala Satpol PP Kota Surakarta, Sutarjo mengungkapkan telah melakukan sejumlah langkah antisipasi. Surat edaran sudah diberikan dua minggu sebelum kegiatan diselenggarakan. Namun pada Minggu (20/8) sejumlah PKL masih berjualan. Sutardjo mengungkapkan, pihaknya langsung mendatangi para PKL dan melakukan pendataan, serta memotret satu demi satu wajah PKL yang melanggar lengkap dengan barang yang diperjualbelikan. Aturan tegas ditujukan pada pedagang kaki lima (PKL) Sunday Market Manahan agar tidak
Aturan tegas ditujukan pada pedagang kaki lima Sunday Market Manahan agar tidak berjualan saat rangkaian acara.
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
JAMBORE NASIONAL—Warga melintasi tenda Jambore Nasional (Jamnas) gerakan revolusi mental di Stadion Manahan Solo, Selasa (22/8). Jamnas tersebut akan di buka pada tanggal 25 Agustus mendatang yang akan di hadiri 15.000 peserta. berjualan saat rangkaian acara Jambore Nasional pada Minggu (27/8). “Kemarin imbauan terakhir agar Minggu (27/8) besok tidak berjualan, baik di dalam maupun di luar kawasan Manahan. Kalau
nekat izin penempatan akan dicabut,” ujar Sutarjo kepada wartawan, Selasa (22/8). Sanksi tegas berupa pencabutan izin terpaksa dijatuhkan, sebab pihaknya menilai selama ini para PKL
mengabaikan imbauan Pemkot Surakarta. Saat Sunday Market diliburkan untuk kegiatan, para PKL justru pindah keluar kompleks Stadion Manahan dan memenuhi jalur lambat. “Kalau tetap berjualan di luar ya sama
saja malah dari luar terlihat semrawut. Maka sanksi tegas ini bukan hanya berlaku kali ini saja, tapi seterusnya. PKL yang ngeyel silahkan angkat kaki dari Sunday market,” tegas Sutarjo. Untuk mengingatkan PKL, pihaknya akan menyiagakan personel gabungan dari Satpol PP dan Linmas sejak Minggu pagi. Selain itu kawasan Manahan juga akan dijaga ketat oleh personel kepolisian selama acara berlangsung. Sementara itu, sebanyak 15.000 orang dijadwalkan akan menghadiri Jambore Nasional Gerakan Revolusi Mental, JumatMinggu (25-27/8) mendatang. Selain Stadion Manahan juga akan ada rembuk nasional yang digelar di beberapa hotel di Kota Solo, seperti Hotel Alila, Hotel Megaland, Hotel Paragon, The Sunan Hotel dan Hotel Best Western Solobaru. Acara penutup pada Minggu akan digelar karnaval di Car Free Day Jalan Slamet Riyadi. #Arief Setiyanto
Dishub Berencana Tambah Hasil Kajian Tim Pelepasan Aset Titik e-Parkir Gatsu Dipertanyakan dok. IKWI Surakarta
KUNJUNGAN—Anggota IKWI Surakarta beerfoto bersama saat mengunjungi sesepuh pers Solo.
IKWI Surakarta Anjangsana ke Sesepuh Pers BANJARSARI—Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Surakarta melakukan anjangsana ke istri sesepuh pers yang juga mantan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Surakarta. Acara ini sebagai bagian dari kegiatan menyemarakkan peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI. Acara anjangsana yang digelar Kamis (17/8) diawali dengan mengunjungi kediaman Ny Asmoro WR di Karanganyar. Almarhum Asmoro WR adalah mantan reporter RRI Surakarta. Selanjutnya anjangsana juga digelar di kediaman Ny N.Sakdani Darmopamudjo. Sekadar diketahui N.Sakdani Darmopamudjo adalah mantan Ketua PWI Surakarta, dua periode yakni 1991 s/d 1996 dan 1996 s/d 2001. Sakdani juga dikenal sebagai wartawan tiga zaman dan wartawan penegak Pancasila. “Kami sama Bapak senang dan terima kasih atas kunjungan ini, “ kata Ny N.Sakdani sembari berharap ke depan kunjungan serupa bisa terus dilakukan ke semua sesepuh IKWI Surakarta. Ketua IKWI Surakarta, Niken Anas Syahirul mengatakan acara ini sengaja digelar untuk memperkuat silaturahmi. “Tepatnya di hari Kemerdekaan, selain kita turut memperingatinya, moment ini kita manfaatkannya sebagai anjangsana dengan maksud supaya tetap saling menjalin silaturahmi dengan para sesepuh IKWI, sekaligus ajang temu kangen,” papar dia dalam keterangan tertulis yang diterima Joglosemar, Selasa (22/8). #Sika Nurindah
Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
082 138 226 229
JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Kebalen No. 2, Solo. Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.
KARANGASEM—Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta berencana menambah titik parkir elektronik (e-parkir) di koridor Gatot Subroto (Gatsu). Terkait hal itu, Dishub Surakarta berencana menggandeng pihak lain untuk merealisasikannya. Kepala Dishub Surakarta, Hari Prihatno mengakui, penerapan eparkir di Jalan Gatsu yang diberlakukan awal Agustus lalu belum mampu dievaluasi secara maksimal karena baru dua alat yang diterapkan. Hanya saja, evaluasi ringan menjadi perhatiannya di mana alat e-parkir di satu titik hanya ada satu. “Evaluasi sementara alatnya di satu titik hanya satu, maka untuk keluar masuk kendaraan memang sedikit repot karena harus wira wiri. Solusinya memang harus menambah alat. Termasuk untuk penambahan titik e-parkir terutama di Jalan Gatsu ke utara. Kami segera meminta pihak terkait untuk menindaklanjuti. Untuk titik-titik lain akan kerja sama dengan pihak lain,” ujarnya, Selasa (22/8). Menurut Hari, pemberlakuan e-parkir saat ini masih berada dalam tahap sosialisasi ke masyarakat. Ke depan, diharapkan bisa diberlakukan secara menyeluruh di Kota Solo. “Kalau sosialisasinya cuma di dua titik memang susah,
itu kelemahan kita. Maka kami berharap untuk penambahan titik e-parkir tidak berselang terlalu lama dengan setelah diresmikan. Tahun ini sebaiknya sudah ada penambahan, jangan hanya dua,” tandasnya. Sementara itu, Ketua Komisi III DPRD Surakarta, Honda Hendarto menekankan agar Dishub tidak terburu-buru melakukan penambahan titik e-parkir. “Pertanyaannya satu, apakah e-parkir yang sudah diterapkan saat ini berjalan sesuai misinya? Kalau belum berhasil sesuai misinya, sebaiknya jangan ngoyo woro. Selesaikan lebih dulu sesuai misinya dan tunjukkan kepada masyarakat bahwa perubahan sistem tersebut sangat bermanfaat baik untuk masyarakat ataupun Pemkot,” ungkapnya. Hal senada disampaikan Wakil Ketua Komisi III DPRD Surakarta, Sugeng Riyanto. Menurut Sugeng, Dishub Surakarta harus mematangkan terlebih dulu penerapan titik e-parkir yang sudah ada. “Matangkan dulu titik yang kemarin, sempurnakan konsepnya dan tutup kekurangan-kekurangannya, baru bisa menambah titik lagi. Jangan sampai muncul kesan di publik Dishub tidak profesional gara-gara konsepnya tidak matang,” pungkasnya. #Triawati Prihatsari Purwanto
KARANGASEM—Sejumlah fraksi di DPRD Surakarta mempertanyakan alasan Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta melepas beberapa aset. Pasalnya, pelepasan aset dinilai kurang bijak karena pemkot seharusnya melindungi aset yang dimilikinya serta mengelolanya semaksimal mungkin. Salah satunya, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mempertanyakan hasil kajian tim peneliti pelepasan aset Pemkot Surakarta. Pasalnya, hasil tim peneliti diragukan karena Pemkot dinilai masih memerlukan lahan untuk sejumlah kebutuhan. Anggota Fraksi PKS sekaligus Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Solo, Abdul Ghofar Ismail menyebutkan, sejak awal PKS sudah mempertanyakan fungsi tim peneliti. Karena selain dinilai kurang mencermati regulasi terkait pelepasan aset, kajian tim peneliti juga diragukan karena Pemkot masih membutuhkan lahan. “Ini Pemkot sendiri masih kekurangan aset dan membutuhkan lahan, kenapa malah dilepas? Sejak awal kami sudah mempertanyakan itu. Kami mempertanyakan tim peneliti yang dibentuk oleh Walikota Surakarta untuk mengkaji pelepasan asetnya. Prinsip kami, asal semua sesuai dengan peraturan dan tidak melanggar aturan ya silah-
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
ASET PEMKOT SURAKARTA—Pelajar melintasi Gedung Balaikota Surakarta, Selasa (22/8). Sejumlah Fraksi DPRD Surakarta mempertanyakan hasil kajian tim peneliti pelepasan aset Pemkot Surakarta. Pasalnya hasiltim peneliti diragukan karena pemkot dinilai masih memerlukan lahan untuk sejumlah kebutuhan. kan,” urainya, Selasa (22/8). Seperti diketahui, dalam regulasi Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) No 19 Tahun 2016 tentang Pedoman Pengelolaan Barang Milik Negara pada pasal 399 ayat 1 e, disebutkan pihak yang dapat menerima hibah adalah perorangan atau masyarakat yang terkena bencana alam dengan kriteria Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan. Sementara itu, Ketua Fraksi Demokrat Nurani Rakyat (FDNR), Supriyanto menambahkan, Pemkot tidak perlu melakukan pelimpahan aset karena selain dapat menimbulkan kecemburuan, saat ini Pemkot masih kekurangan banyak
lahan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Salah satunya guna lahan pemakaman dan penambahan Ruang Terbuka Hijau (TRH). “Masih mempunyai sejumlah alternatif lain untuk warga yang menghuni di sejumlah lahan Hak Pakai. Misalnya dengan melakukan relokasi dan memberikan ganti rugi lahan pada tanah Pemkot tersebut,” pungkasnya. Seperti diketahui, Pemkot mengajukan rencana pelepasan sejumlah aset di antaranya hak pakai (HP) 11 Kelurahan Semanggi 2.259 m2, HP 10 Kelurahan Tipes seluas 1.876 m2 serta di Kelurahan Pucangsawit HP 40 seluas 509 m2 dan HP 43 seluas 573 m2. #Triawati Prihatsari Purwanto
Jemaah Wafat Embarkasi Solo Bertambah Jadi 8 Orang SOLO—Dua lagi jemaah haji asal Embarkasi Solo meninggal di Arab Saudi, yaitu atas nama Abdul Hadi Santoso (67) jemaah haji asal Kabupaten Sleman dan Kardisah Wardi Yunus (67), warga asal Kabupaten Demak. Kedua jemaah haji meninggal di Minggu (20/8) di Mekkah karena gangguan pernapasan. Kasubag Humas Panitia Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) Embar-
kasi Solo, Badrus Salam mengungkapkan, hingga Selasa (22/8) pukul 12.15 WIB, PPIH Embarkasi Solo mencatatkan sebanyak 29.998 jemaah haji telah diberangkatkan ke Tanah Suci yang diterbangkan dalam 84 kelompok terbang (kloter). “Dari jumlah tersebut, sebanyak 28.580 jemaah haji dari 80 kloter sudah tiba di Tanah Suci. Sedangkan jumlah calon jemaah
Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager: Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi: Suhamdani; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Amrih Rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Yuhan Perdana
haji yang sudah masuk Embarkasi Solo total ada 87 kloter dengan jumlah jemaah 31.109 orang,” urainya, Selasa (22/8). Dengan dua jemaah haji asal Embarkasi Solo lagi yang meninggal, lanjut Badrus, maka total jemaah haji meninggal sebanyak delapan orang. Satu calon jemaah haji meninggal di embarkasi dan tujuh jemaah lain meninggal di Tanah Suci.
Sementara itu, sebanyak 262 calon jamaah haji asal Kota Solo telah diberangkatkan menuju Embarkasi Solo Senin (21/8) lalu yang tergabung dalam kloter 84 dan kloter 85. Dengan dilepasnya dua kloter tersebut pemberangkatan calon jemaah haji asal Solo seluruhnya sudah dilakukan. Sebelumnya calon jemaah Kota Solo sebanyak 335 orang telah diberangkatkan dalam kloter 35
pada 7 Agustus lalu. Kloter 84 terdiri dari 205 jemaah haji dan keberangkatan mereka ke embarkasi dilepas wakil wali kota Solo Achmad Purnomo pada Senin pagi di Masjid Agung Surakarta. Malamnya, giliran 57 calon jemaah haji yang tergabung di kloter 85 dilepas dari gedung Pengurus Daerah Aisyiyah (PDA) Surakarta. #Triawati Prihatsari Purwanto
Staf Redaksi: Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dwi Hastuti, Garudea Prabawati, Triawati Prihatsari Purwanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Andi Kristo Wibowo,Putra A.Fiandika, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 45.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl
SOLO
www.joglosemar.co
3
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Warga Terdampak Proyek Kereta Bandara Minta Solusi BANJARSARI—Rencana pembangunan kereta api bandara yang menghubungkan Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo sudah disosialisasikan. Warga terdampak berharap mendapatkan solusi terbaik. Berdasarkan rencana jalur kereta ini akan melewati tiga kelurahan di Kota Solo, yakni Kelurahan Gilingan, Kelurahan Nusukan dan Kelurahan Kadipiro. Lurah Nusukan Utik Sri Wahyuni mengatakan ada beberapa warganya yang menempati lahan PT KAI. “Kemarin pendataan terakhir untuk Nusukan itu 86 KK, itu data sementara. Kalau di sini warga menempati lahan PT KAI. Kalau dari Kadipiro perlu pembebasan hak milik. Kalau ditempat kita bener-bener dari pinggiran rel kereta api,” ujarnya. Ia mengatakan proyek tersebut akan berjalan pada tahun 2018, sehingga diproyeksikan tahun 2017 semua pembebasan lahan sudah selesai. Ia mengatakan masyarakat yang berada di pinggir jalur rel kereta api juga sudah menyadari tanah yang mereka tempati adalah milik PT KAI. Walaupun tidak keberatan untuk pindah, tetapi masyarakat meminta adanya solusi untuk pemindahan ini. “Masyarakat menyadari menempati tanah PT KAI. Hanya saja masyarakat memintanya ada solusi terbaik buat mereka. Entah apa solusinya nanti kita menunggu saja. Wewenangnya ada di tingkat kota karena sudah dibentuk tim tingkat kota,” kata Utik belum lama ini. Sosialisasai ke warga pun juga sudah dilakukan pihak pemkot dengan diadakan pertemuan di Kelurahan Nusukan. Pada pertemuan tahap awal ini masyarakat diberitahukan rencana pembebasan lahan yang akan terkena pelebaran jalur rel kereta dari Solo Balapan ke Adi Sumarmo. Salah satu warga Nusukan yang terkena rencana relokasi proyek Iwan Tri mengaku belum mengetahui secara pasti sistem pembangunan yang akan melibatkan lahan yang mereka huni saat ini. “Pelebaran ini tidak hanya untuk pembangunan rel ganda, tetapi juga tembok pembatas. Saya berharap ada niat baik dari PT KAI untuk ganti rugi. Kalau bisa sesuai aja,” ujarnya. #Taufieq Renaldi
Tiga RW di Jebres Masuk Kategori Kumuh JEBRES—Tiga RW di Kelurahan Jebres masuk kawasan kumuh. Buang air besar sembarangan (BABS) dan buang sampah sembarangan masih menjadi persoalan yang belum terselesaikan. Lurah Jebres, Sulistryorini menuturkan, setidaknya tahun 2017 ada tiga wilayah RW yang dinilai kumuh oleh Pemkot Surakarta yakni RW 7 yang meliputi RT 1,2 dan 3. Selain itu RW 36 yang meliputi RT 1,2,3 dan RT 4. Serta RW 20, meliputi RT 2,3 dan 4. “Itu semua masuk SK Walikota sebagai kampung kumuh,” ujarnya kepada Joglsoemar, Selasa (22/8). “Sebenarnya kami sudah koordinasikan dengan puskesmas setempat untuk mendorong warga agar memperhatikan PHBS (pola hidup bersih sehat, red). Tetapi kesadaran warga masih kurang,” ujarnya Rini menambahkan infrastruktur sanitasi komunal sebenarnya telah tersedia. Namun sebagian warga belum memanfaatkan dengan membuat sambungan. Rencananya hal ini akan diusulkan dalam musyawarah rencana pembangunan kelurahan (Musrenabangkel) tahun 2018. Masuknya tiga RW dalam SK kumuh tak membuat pihaknya pesimis. Rini justru menargetkan tiga RW tersebut menjadi percontohan kampung dengan predikat PHBS. “Tidak muluk-muluk, kita akan capai predikat itu secara bertahap, pertama dengan membiasakan buang sampah pada tempatnya. Tahun depan kita lanjutkan dengan stop BABS,” pungkasnya. Sementara itu Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPKM) Jebres Tri Sapto membenarkan jika wilayah RW 20 Kelurahan Jebres termasuk kampung kumuh. Jumlah KK miskin di wilayah RW tersebut juga tinggi dibandingkan lainnya. Namun demikian, secara bertahap pembangunan dilakukan, yakni dengan perbaikan sejumlah ruas jalan kampung. “Warga miskinnya relatif lebih banyak, karena jumlah RT-nya juga paling banyak di Jebres. Perbaikan infrastruktur dan pemberdayaan sudah dilakukan. Baru-baru ini malah ada budidaya cacing dan jamur untuk meningkatkan taraf ekonomi warga,” pungkasnya. #Arief Setiyanto
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
TAMAN HIBURAN RAKYAT TUTUP—Warga melintas di kawasan Taman Hiburan Rakyat (THR) Sriwedari, Solo, Selasa (22/8). Direncanakan THR akan di tutup pada tanggal 30 November 2017.
THR Sriwedari Tutup 30 November BALAIKOTA—Taman Hiburan Rakyat (THR) Sriwedari mulai 30 November nanti sudah tidak beroperasi atau tutup. Selanjutnya taman hiburan ini akan kembali buka di Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) pada 31 Desember dengan nama baru THR Bengawan Solo. “Kalau diizinkan, 31 Desember nanti THR sudah beroperasi di TSTJ. Yang di Sriwedari akan tutup 30 November,” terang Direktur PT Smart Solo selaku pengelola THR Sriwedari, Sinyo Sujarkasi kepada wartawan usai rapat koordinasi (rakor) paparan THR dan TSTJ di Ruang Walikota, Selasa (22/8). Ia mengatakan nantinya tidak semua wahana permainan di Sri-
Kalau diizinkan, 31 Desember nanti THR sudah beroperasi di TSTJ.” Sinyo Sujarkasi Pengelola THR Sriwedari
wedari akan dipindah ke TSTJ sekaligus. “Kita memindahkan wahana permainan itu bertahap. Jadi nanti 50 persen wahana permainan dulu, sedangkan yang lain nanti,” ungkapnya. Lanjut dia, untuk kerja sama dengan TSTJ telah disepakati untuk tahap pertama selama 4 tahun. Terkait dengan bentuk
sisi timur atau sungai. “Itu nanti di lahan sisi timur dekat dengan Sungai Bengawan Solo. Untuk pintu masuknya itu lewat pintu sebelah timur bawah jembatan,” imbuhnya. Direktur Utama Perusda TSTJ, Bimo Wahyu Widodo Dasir mengatakan jika dalam pertemuan kemarin disinggung mengenai konsep yang akan diterapkan THR ketika menempati Jurug. Ia mengatakan lahan yang dipakai merupakan kawasan komersial di sisi timur. “Berharap dalam dua pekan ini manajemen THR bisa memaparkan konsep dan bentuk kerjanya,” katanya. Dengan adanya THR di TSTJ, diharapkan Bimo bisa membuat kawasan tersebut ramai. Apalagi
sebelumnya sudah ada PT Cikal Bintang Bangsa yang akan membangun taman lampion dan pelangi. “Itu nanti tidak akan mengganggu satwa yang ada. Karena THR dan taman lampion itu akan beroperasi siang serta malam,” tuturnya. Sementara itu Wakil Walikota Surakarta, Achmad Purnomo menyatakan nantinya masyarakat akan punya tempat hiburan yang bagus. Keberadaan TSTJ sebagai kawasan konservasi satwa, Taman Lampion dan THR diharapkan bisa kompak dan terintegrasi satu sama lain. “Adanya itu maka pengembangan kota dan wisata lebih bagus. Jadi ketiga wahana itu terintegrasi,” pungkasnya. #Ari Welianto
Pengelolaan Keraton Oleh Pemerintah
Keraton Minta Tak Hanya Aspek Fisik BALAIKOTA—Keraton Kasunanan Surakarta meminta keterlibatan pemerintah dalam mengelola keraton tidak fokus pada aspek fisik tetapi juga nonfisik, salah satunya kesejahteraan abdi dalem. “Adanya pengelolaan keraton oleh pemerintah itu cukup baik. Tapi harus menyasar banyak hal tidak hanya fisik saja, seperti abdi dalem,” ujar Adik Paku Buwono (PB) XIII Hangabehi, GKR Wandasari Koes Moertiyah, Selasa (22/8). Hal ini dilakukan untuk menghargai jasa abdi dalem yang sudah menjaga atau nguri-nguri kebudayaan yang ada di keraton. Ia mengatakan keraton memiliki ribuan abdi dalem yang tersebar di berbagai wilayah. “Kalau hanya fokus pada abdi dalem yang beraktivitas itu ada sekitar 514 abdi dalem. Untuk tugasnya itu bermacam-macam, seperti membersihkan keraton, merawat pusaka, memasak ataupun yang mengurusi kesenian,” terang dia. Dipaparkan, besaran gaji yang diterima abdi dalem berkisar antara Rp 50.000 – Rp 300.000 per bulan. “Belum lagi ada juga jatah pensiunan buat abdi dalem dan sentana dalem. Jadi masih banyak yang perlu dibicarakan dengan pemerintah pusat dan itu harus detail. Makanya saya ke-
marin itu minta surat yang dikirim dari Pemerintah Pusat tidak hanya surat dari Pemerintah Kota saja,” sambungnya. Hal senada disampaikan KGPH Puger yang menyambut positif rencana pengelolaan keraton oleh pemerintah. “Niat pemerintah pusat itu sudah bagus. Ke depannya peradaban keraton tetap bisa terjaga dengan baik,” imbuhnya. Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Surakarta, Budi Yulistianto menyatakan jika adanya badan pengelola keraton untuk memudahkan komunikasi antara keraton dengan pemerintah. “Sebenarnya apa yang di sampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) itu sudah jelas. Jadi biar komunikasinya itu berjalan lancar tidak ada masalah,” katanya. Ditambahkan, anggaran pemerintah pusat sudah ada. Sedangkan di Pemkot sudah mengajukan bantuan hibah lewat APBD Perubahan, tinggal mau dicairkan apa tidak tergantung dari penerima hibah saja. “Untuk pencairan harus jelas bisa langsung Sinuhun sendiri. Kalau bantuan dari Pemkot dan provinsi itu untuk operasional keraton,” pungkasnya. #Ari Welianto
Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
082 138 226 229 0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
kerja sama, dirinya masih membahasnya apakah akan berbentuk sewa atau pembagian keuntungan. “Kalau kita inginnya itu yang lama sampai 20 tahun. Tapi dalam aturan 4 tahun dan nanti bisa diperpanjang lagi, ya kita mengikuti aturan yang ada saja,” imbuhnya. Di TSTJ, THR akan menempati lahan di sebelah timur dengan luas sekitar dua hektare. Jika dibandingkan dengan lahan di Sriwedari lahan di TSTJ jauh lebih luas. Pihaknya menjamin saat beroperasi di TSTJ, wahana permainan THR tidak akan mengangu aktivitas satwa di lahan konservasi itu. Karena nanti untuk panggung hiburan dan pengeras suara akan dihadapkan ke
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
KERATON KASUNANAN—Wisatawan tengah mengunjungi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Selasa, (22/8).
Joglosemar | Yuhan Perdana
MUSIK BALADA—Personil Laskar Adiwiyata Percussion (LAP) saat unjuk kebolehan di Kantor Joglosemar, Jalan Kebalen No 2, Selasa (22/8) malam.
Laskar Adiwiyata Percussion Suarakan Kondisi Bangsa JEBRES—Laskar Adiwiyata Percussion (LAP) konsisten menyuarakan kepedulian sekaligus keprihatinan terhadap kondisi bangsa lewat musik balada. Laskar Adiwiyata Percussion merupakan salah satu divisi komunitas Rumah Menulis Kebeg Yoni yang terletak di Jalan Kenanga A3, Telukan, Grogol, Sukoharjo. Dominasi petikan gitar, perkusi, serta alat musik etnik ini meski sepi publikasi namun tetap setia mengayun berbagai persoalan yang tengah mendera di negeri ini. Terbentuk tahun 2015 saat persiapan mengikuti lomba panggung interpretasi Konser Rakyat Leo Kristie (PINK) di Cibubur Jawa Barat. Personelnya merupakan anak-anak
dengan paling besar usia lepas SMK dan paling kecil siswa kelas 4 SD. “Kondisi ekonomi mereka biasa, Kalau tidak boleh dibilang miskin, dan asli anak pinggir kali Joyontakan,” ujar pembina sekaligus Koordinator Rumah Menulis Kebeg Yoni Ning Hening Yulia, saat melakukan kunjungan ke kantor redaksi Joglosemar, Selasa (22/8). Yulia mengatakan walaupun berkekurangan namun mereka memiliki kecerdasan musikal luar biasa. Walaupun baru terbentuk, dalam perlombaan pertama LAP berhasil mendapatkan peringkat 4 nasional sebagai penerima tongkat estafet pelestari lagu konser rakyat Leo Kristie (KRLK)
langsung dari almarhum Leo Kristie, maestro balada Indonesia. “Dengan passion balada saat ini 5 lagu sudah kami adaptasi, yakni Nafas Anak Merdeka dan Nyanyian Fajar (KRLK), Penjelajah Alam (Sawung Jabo), Kembali ke Pancasila (Franky Sahilatua) dan lagu daerah Sinanggar Tulo,” imbuhnya. Panggung pun sudah tidak asing lagi bagi anak-anak yang dilatih Yok Aristie serta Mahawang Kipli ini. Misalnya Balai Soedjatmoko, tutup tahun seni mural Sardono W. Kusumo. Selain itu mereka juga tampil dalam lomba desa Joyontakan, Taman Balekambang, serta Benteng Vasterburg. #Garudea Prabawati
4
SRAGEN
DAERAH KARANGANYAR
BOYOLALI
www.joglosemar.co
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Awas, Bantuan Hibah Diminta Sesuai Proposal
Joglosemar | Wardoyo
KARANGANYAR—Pemkab Karanganyar mengingatkan kepada kelompok penerima dana hibah bidang pertanian untuk memanfaatkan sesuai dengan peruntukannya. Kelompok tani penerima juga diharapkan membelanjakan dana hibah yang diterima sesuai dengan proposal yang diajukan. Hal itu terungkap saat digelar penyerahan dana hibah Rp 295 juta dan lima unit power threser machine kepada 12 kelompok penerima, Selasa (22/8). Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Karanganyar, Supramnaryo menyampaikan, dari 12 kelompok itu, tujuh di antaranya menerima Rp 10 juta-Rp 75 juta per kelompok. Sisanya lima kelompok mendapat bantuan lima unit power threser machine multiguna, masing-masing di Jumapolo, Jenawi, Jatipuro, dan Mojogedang. “Dana harus digunakan sesuai pengajuan proposal. Semoga bantuan alat bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Kami akan melaporkan perkembangan pemanfaatan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) dan dana hibah,” ungkapnya. Wakil Bupati Karanganyar, Rohadi Widodo yang didapuk menyerahkan bantuan, menekankan penyaluran dana hibah dan alsintan diharapkan dapat meningkatkan indeks tanam di Karanganyar. Ia menyampaikan, indeks tanam di Karanganyar sebanyak 2,2 kali per tahun. “Penambahan sarana dan prasarana pada 2018 nanti ada Waduk Gondang. Semoga area persawahan di sekitar waduk bisa lebih produktif. Imbasnya ke indeks tanam di Karanganyar semakin meningkat. Maka petani semakin sejahtera,” tukasnya. # Wardoyo
Bupati Minta UMKM Berbenah Lebih Modern KARANGANYAR—Para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kabupaten Karanganyar utamanya di Kecamatan Ngargoyoso diimbau bisa lebih memperbaiki manajemen dan kemasan produk agar meningkatkan daya tarik produk. Lokasi Ngargoyoso yang banyak menjadi persinggahan dan dikunjungi wisatawan dinilai menjadi peluang yang bisa dimanfaatkan untuk mendongkrak omzet dan prospek produk UMKM tersebut. Hal itu disampaikan oleh Bupati Karanganyar, Juliyatmono saat memberi sambutan pada acara Festival UMKM dan Pembagian Sembako Bagi Anggota SPKP Gebyar Sewindu UPK Kecamatan Ngargoyoso, Selasa (22/8). Ia mengatakan, Ngargoyoso memiliki letak strategis karena merupakan kawasan wisata alam yang sudah banyak pengunjungnya. Bahkan pada akhir pekan dan hari libur terjadi kemacetan. Menurut Yuli, potensi ini diharapkan bisa dimanfaatkan sebagai peluang untuk memajukan UMKM yang ada di sekitarnya. “Tadi saya sudah keliling di stan-stan pameran UMKM. Dari hasil perbincangan, sebaiknya perbaiki manajemen agar lebih baik lagi, lebih modern. Jangan yang tradisional,” katanya. Ia juga menjelaskan, daerah Ngargoyoso yang banyak tempat wisata dan sering dikunjungi wisatawan, memerlukan tempat-tempat untuk beristirahat, walaupun hanya sebentar. Ia berpesan agar pengemasan produk bisa dibuat lebih menarik, tempat juga dijaga kebersihannya, dan pelayanan yang baik pula. Sementara, Ketua panitia, Tri Harjono mengatakan, di festival UMKM itu terdapat 30 peserta yang berasal dari daerah setempat. # Wardoyo
SIDAK PROYEK—Anggota Komisi III DPRD Sragen, Mualim Sugiyono, Sukamto, Husen Kusyaini bersama Kepala DPU PR, Marija melakukan sidak proyek jalan dan jembatan di Mondokan, Selasa (22/8).
Satu Proyek Salahi Bestek Langsung Dihentikan
Proyek Lemot, Kinerja DPU Disorot SRAGEN—Komisi III DPRD Sragen menyesalkan banyaknya proyek infrastruktur yang sedang berjalan, ditemukan molor dari jadwal pengerjaan yang sudah ditentukan. Tidak hanya terlambat dari jadwal, adanya proyek yang dikerjakan menyalahi bestek juga memantik sorotan tajam terutama terkait kinerja dan pengawasan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU-PR). Temuan itu terungkap dari hasil sidak Komisi III bersama DPU-PR ke beberapa proyek jalan dan jembatan di wilayah Sragen bagian utara, Selasa (22/8). Anggota Komisi III, Mualim Sugiyono mengungkapkan, dari empat proyek yang dicek, tiga
2 meter, ternyata hanya dibangun masing-masing 1,5 meter. Melihat amburadulnya pengerjaan itu, pihaknya langsung meminta pekerja talut untuk menghentikan pekerjaan yang dinilai sudah menyalahi spesifikasi tersebut. “Ternyata banyak pekerjaan yang telat dan capaiannya jauh dari harapan. Bahkan tadi (kemarin) proyek talut di Mondokan langsung kami minta distop karena sudah ng-
gak sesuai,” paparnya usai sidak. Atas temuan itu, pihaknya mendesak DPU untuk segera memanggil rekanan pelaksana proyek yang lemot untuk ditekan terhadap kewajibannya mengerjakan sesuai jadwal. Tidak hanya itu, ia juga mempertanyakan kualitas pengawas dari DPU yang diterjunkan, lantaran realitanya kualitas proyek dan pengerjaan hampir sebagian besar luput dari jadwal maupun spesifikasi. “Lha kerjanya pengawas itu apa kok sampai molor jauh dibiarkan? Makanya kami minta DPU kalau milih pengawas mestinya yang benarbenar tahu proyek. Jangan pengawas hanya unthal-unthul kok dipasang.
Kalau hanya begini komitmen kualitas yang digembar-gemborkan, nggak akan ada artinya,” serunya. Anggota Komisi III lainnya, Husein Kusyaini berharap temuan molornya proyek dan pengerjaan yang menyalahi bestek itu diharapkan menjadi pembelajaran dan perhatian DPU-PR agar lebih serius mengawasi proyek di Sragen. Sebab jika pengerjaan molor dan tak sesuai kualifikasi, maka nantinya yang dirugikan juga rakyat. Saat dicecar pertanyaan itu, Kepala DPU-PR Sragen, Marija hanya berjanji akan segera memanggil rekanan untuk dimintai kesanggupan mengerjakan sesuai jadwal. # Wardoyo
Gelar Turnamen Antardesa, Berharap Lahirkan Bibit Andal
S
emangat perayaan HUT RI masih terasa di penjuru Sragen. Termasuk di ujung timur Bumi Sukowati, tepatnya di Kecamatan Sambirejo. Namun peringatan HUT RI itu tak hanya dimeriahkan dengan hiburan, akan tetapi juga disemarakkan dengan turnamen sepakbola antardesa. Ada sembilan tim perwakilan sembilan desa yang ada di Kecamatan Sambirejo. Turnamen antardesa itu resmi dibuka Selasa (22/8) sore dengan dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto yang didaulat menjadi piala turnamen tersebut yakni Piala Wakil Ketua DPRD. Sesepuh turnamen tersebut, Kades Sambirejo, Suparjo Jojon mengungkapkan, turnamen digelar dalam rangka memeriahkan
draf KUA-PPAS sudah diserahkan ke DPRD. Kekecewaan juga dilontarkan Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Saat ditemui usai meresmikan pembangunan kantor Kecamatan Karangmalang, kemarin, ia memang tak banyak berkomentar. Namun ia mengaku sudah berupaya untuk menghubungi DPRD agar datang, akan tetapi hasilnya nihil. “Kami berharap ini harus segera dibahas. Mestinya kegagalan tadi malam (kemarin) tidak boleh terulang. Saya sudah berusaha menghubungi temanteman DPRD agar datang, tapi tetap saja,” ujarnya. Yuni mengaku sudah tiba di Gedung DPRD sekitar pukul 20.00 WIB. Tapi saat itu baru beberapa legislator yang datang. Hingga pukul 21.20 WIB belum juga bisa kuorum, sehingga akhirnya pimpinan rapat memutuskan menunda paripurna pada pukul 21.30 WIB. Di sisi lain, dari 26 anggota DPRD yang tidak hadir, belum diketahui alasannya. Saat beberapa mencoba dihubungi Joglosemar, mereka enggan membeberkan alasan ketidakhadirannya. Namun diduga para legislator masih sibuk dengan kegiatan peringatan HUT ke-72 kemerdekaan RI di daerah pemilihan (dapil) masing-masing. # Wardoyo
Ternyata banyak pekerjaan proyek yang telat dan capaiannya jauh dari harapan.
MENENGOK SEMANGAT WARGA SAMBIREJO BANGUN PRESTASI SEPAKBOLA
2/3 Anggota DPRD Mogok, Paripurna KUA-PPAS Buyar SRAGEN—Sidang paripurna dengan agenda penyampaian Rancangan KUA-PPAS Perubahan APBD 2017 yang digelar antara eksekutif dan DPRD di Gedung DPRD Sragen, Senin (21/8) malam, urung digelar. Agenda awal dari rangkaian untuk membahas APBD Perubahan itu terpaksa buyar menyusul jumlah legislator yang hadir tidak memenuhi kuorum. Data yang dihimpun Joglosemar, dari 45 anggota DPRD yang ada, hanya 19 orang yang terlihat hadir. Meski sempat diundur hingga pukul 21.30 WIB dari jadwal semula 19.30 WIB, jumlah kehadiran DPRD tetap tak memenuhi ambang batas minimal yakni 2/3 dari jumlah anggota. “Iya kami juga menyayangkan jadwal yang sudah diagendakan untuk paripurna, malah nggak bisa dilaksanakan karena DPRD tidak bisa kuorum. Padahal dari eksekutif termasuk bupati sudah hadir semua,” kata Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) sekaligus Sekda Sragen, Tatag Prabawanto, Selasa (22/8). Menurutnya, kegagalan paripurna perdana KUA-PPAS itu sangat merugikan karena akan memperlambat jadwal pembahasan. Namun ia menggarisbawahi bahwa batalnya paripurna itu bukan kesalahan eksekutif lantaran
di antaranya menunjukkan progres yang jauh dari jadwal pengerjaan (time schedule). Di antaranya pembangunan jembatan Klayu-Jekani di Kecamatan Mondokan yang seharusnya progres sudah 30 persen, sejauh ini baru tercapai 7 persen. Setali tiga uang, proyek peningkatan jalan Kedawung-Jambangan di Kecamatan Mondokan juga baru tercapai 6 persen dari jadwal pencapaian yang harusnya sudah 25 persen. Lebih parah lagi, proyek peningkatan jalan cor dan talut MondokanPare di Kecamatan Mondokan yang harusnya lebar jalan 9 meter, setelah diukur ternyata hanya 8 meter. Talut kedua sisi yang harusnya selebar
HUT RI dan disponsori Bambang Widjo Purwanto selaku DPRD dari dapil Sambirejo. Turnamen akan digelar mulai 22-30 Agustus mendatang dengan memperebutkan tiga juara pertama dan satu juara harapan, serta piala bergilir dari Wakil Ketua DPRD. “Ini juga bagian dari seleksi bibit pesepakbola di Sambirejo yang nanti bisa diambil untuk turnamen piala bupati. Hari ini (kemarin) pembukaan Dawung versus Sambi,” paparnya. Sementara, Bambang Widjo menyampaikan, selain mempererat silaturahmi dan koordinasi antarwarga desa, turnamen itu juga digagas untuk menggali potensi bibit-bibit pesepakbola muda untuk persiapan Piala Bupati dan Porkab 2018. Ia berharap lewat event-event seperti itu bisa me-
lahirkan pesepakbola andal asal Sambirejo seperti beberapa nama besar yang kini membela klubklub di liga nasional. “Karena saya berangkat dari dapil sini, sudah sewajarnya ketika desa dan warga punya hajat, saya sebisa mungkin ikut berpartisipasi. Ini juga demi membesarkan prestasi olahraga Sambirejo khususnya sepakbola,” terangnya. Camat Sambirejo, Rusmanto mengapresiasi positif gelaran turnamen sepakbola antardesa di Sambirejo yang baru pertama kali digelar itu. Ia berharap turnamen yang menyediakan piala bergilir itu bisa berkesinambungan dan jadi agenda rutin tahunan, sehingga bisa menjadi ajang persiapan atlet untuk diterjunkan ke Piala Bupati dan Porkab. # Wardoyo
Joglosemar | Wardoyo
LIGA SAMBIREJO—Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto didampingi Muspika dan sejumlah kades menyerahkan bola ke wasit sebagai simbol dibukanya turnamen liga sepakbola antardesa se-Kecamatan Sambirejo, Selasa (22/8).
Pendaki Spiritual Tewas di Puncak Lawu KARANGANYAR—Seorang pendaki ditemukan dalam kondisi tewas di salah satu gubuk yang berada di Argo Dumilah atau pos 5 puncak Gunung Lawu, Selasa (22/8). 0Diduga kuat, pendaki tersebut tewas saat sedang melakukan prosesi ritual dan spiritual yang dilakukannya di puncak Lawu. Jasad korban yang kemudian diketahui bernama Sularno, warga Dusun Sidomulyo RT 3 RW IX, Desa Dawung, Kecamatan Matesih tersebut ditemukan sekitar pukul 09.30
WIB. Penemuan mayat korban pertama kali diketahui oleh salah satu orang yang tinggal di Hargo Dalem, Marni. Pagi itu, ia kaget saat menemukan tubuh Sularno di salah satu gubuk di Hargo Dalem. Marni kemudian langsung melaporkan hal itu ke posko pendakian Cemoro Kandang dan Polsek Tawangmangu. Kapolsek Tawangmangu, AKP Rianto mengatakan, Sularno diketahui naik ke puncak Lawu sejak tanggal 16 Agustus lalu. Menurutnya,
sebelum naik, Sularno menyerahkan identitas diri kepada petugas di Cemoro Kandang. Setelah lima hari sejak naik ke puncak, Polsek dan petugas di pintu masuk Cemoro Kandang menerima informasi jika Sularno ditemukan meninggal dunia. “Setelah menerima laporan temuan mayat tersebut, tim Anak Gunung Lawu (AGL) bersama Polsek Tawangmangu langsung naik menuju puncak Lawu untuk melakukan evakuasi. Jenazah korban dibawa turun melalui Cemoro Sewu,”
kata Kapolsek. Dijelaskannya, meninggalnya Sularno diduga karena kelelahan dan kedinginan selama berada di puncak dan tidak ada pertolongan sama sekali. Pasalnya, Sularno yang menderita tunarungu hanya sendirian melakukan pendakian. Kapolsek menyampaikan, keluarga korban menjemput jenazah di pos Cemoro Kandang. Menurutnya, keluarga korban menolak apabila korban mendapatkan autopsi. # Wardoyo
Jamkesmas Anak Miskin Penderita Hernia Molor
Prosedur Berbelit, DPRD Panggil UPTPK SRAGEN—Pimpinan DPRD Sragen memanggil Kepala Kantor Unit Pelayanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan (UPTPK) Sragen yang baru, Nunuk Sri Rejeki ke DPRD, Selasa (22/8). Selain diminta lebih profesional dalam memberikan pelayanan, Kantor UPTPK itu juga diminta tidak berbelit dalam membuat kartu untuk warga miskin yang membutuhkan penanganan. Pemanggilan dilakukan oleh Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto. Nunuk hadir dengan didampingi Sekda Tatag Prabawanto. Selama hampir satu jam, Nunuk dicecar beberapa pertanyaan soal prosedur penerbitan kartu miskin untuk warga yang terkesan
sedikit lambat. Bambang mengatakan, pemanggilan dilakukan terkait keluhan dari orangtua, Adhit Purnama (3), bocah asal Dukuh Kebonagung RT 47, Gondang yang menderita hernia dan dirawat di RSUD Sragen sejak Jumat (18/8). Adhit yang sudah masuk dalam KK kakeknya, Lanang Sunggi dan memiliki Jamkesmas, ternyata hingga kini belum dibuatkan kartu Jamkesmas. “Kami tahunya ketika kemarin diantar masuk ke RSUD Sragen, dia harus ada kartu Jamkesmas. Setelah mengurus di UPTPK sejak Jumat, Senin baru disurvei. Padahal harusnya kalau sudah masuk KK kan langsung bisa dibuatkan, tidak per-
lu survei lagi karena pimpinan KK sudah punya Jamkesmas. Kasihan, karena penjelasan dari RSUD, kalau 24 jam tidak bisa menunjukkan kartu Jamkesmas atau Saraswati, maka dihitung bayar,” paparnya. Ia berharap kasus itu menjadi catatan bagi UPTPK untuk memperbaiki sistem penerbitan kartu dan prosedur survei dengan memperhatikan urgensi dan mendesaknya bagi pasien. “Bayangkan kalau dari pengajuan sampai survei butuh waktu tiga hari, nanti kasihan pasien miskin bisa dihitung harus bayar. Jangan sampai karena terlalu berbelit, malah menyandera hak warga miskin untuk dapat layanan kesehatan gratis,” jelasnya.
Sementara, ditemui usai pemanggilan, Nunuk mengatakan, persoalan kartu Jamkesmas untuk bocah hernia asal Gondang itu sudah selesai. Ia mengatakan, memang penerbitan kartu Jamkesmas atau Saraswati harus melalui tahapan survei terlebih dahulu untuk memastikan layak tidaknya. Menurutnya, itu bukan mempersulit tapi prosedur yang memang tidak bisa dilewati. “Masyarakat kadang mengajukannya hari ini (kemarin), maunya jadi hari ini juga. Padahal kan harus disurvei dulu. Tapi untuk kasuskasus darurat kami prioritaskan survei. Nanti bisa menyusul,” terangnya. # Wardoyo
DAERAH
SUKOHARJO
www.joglosemar.co
WONOGIRI
5
KLATEN
RABU, 23 AGUSTUS 2017
KPP Pratama Tambah Fasilitas Baru SUKOHARJO—Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sukoharjo kini menambah sejumlah fasilitas baru. Hal itu untuk peningkatan pelayanan kepada wajib pajak melalui kebijakan yang lebih responsif gender. Fasilitas yang bertambah itu di antaranya toilet bagi wajib pajak berkeputusan khusus maupun poliklinik hingga kebun herbal. Juga ada ruang konsultasi, ruang transit, sampai penyediaan minuman kesehatan. “Kami juga menyediakan parkir dan jalur prioritas, ruang laktasi, internet mandiri. Intinya ini kebijakan dan fasilitas yang responsif gender,” ungkap Kepala KPP Pratama Sukoharjo, Muslim Gunanta sesaat usai peluncuran pengarusutamaan gender di kantor setempat, Selasa (22/8). Muslim menerangkan, pengarusutamaan gender merupakan strategi mencapai kesetaraan dan keadilan gender melalui kebijakan yang memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan, dan permasalahan perempuan dan laki-laki. Strategi itu sekaligus mengarahkan kesetaraan dan keadilan ke dalam proses perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, dan evaluasi terhadap aspek kehidupan dan pembangunan. “Yang harus dilakukan adalah memastikan isu gender terintegrasi dalam kegiatan pembangunan,” terang Muslim. Cara yang ditempuh, menurut Muslim, melalui responsif gender. Yakni lebih peka terhadap perbedaan. Tidak hanya perbedaan jenis kelamin, namun juga usia, sosial ekonomi, dan suku bangsa. Dengan menyelenggarakan pengarusutamaan gender, dapat diidentifikasi apakah perempuan dan laki-laki, khususnya wajib pajak maupun pegawai pajak memperoleh akses, peluang partisipasi, kontrol, manfaat yang sama. “Jadi misalnya ada wajib pajak yang dalam kondisi menyusui, atau hamil. Ketika masuk ke KPP Pratama, sudah kami sediakan ruang untuk laktasi, maupun konsultasi, dan lainnya. Demikian pula ketika ada wajib pajak yang tengah sakit bisa memanfaatkan klinik yang ada. Sehingga kami sebisa mungkin menyediakan kebutuhan mereka,” ujar Muslim. Salah satu wajib pajak, Eksanti mengaku sangat terbantu dengan adanya fasilitas baru di KPP Pratama Sukoharjo, khususnya penyediaan minuman kesehatan. Pasalnya dia tengah dalam keadaan mengandung. “Kadang suka pusing, dan lemas. Jadi perlu istirahat, sambil minum obat-obatan,” ujar dia. Namun dia mengusulkan, KPP Pratama gencar menyosialisasikan penambahan fasilitas itu. Sebab masih banyak wajib pajak yang belum mengetahuinya. Terlebih wajib pajak yang berdomisili di wilayah Kabupaten Wonogiri, yang masih menjadi wilayah tugas KPP Pratama Sukoharjo. “Saya saja tahunya waktu sudah masuk ke sini. Sebelumnya tidak tahu,” pinta dia. #Aris Arianto
Joglosemar I Aris Arianto
PEKA GENDER—Kepala KPP Pratama Sukoharjo, Muslim Gunanta berbincang dengan penjual jamu tradisional di ruang tunggu kantornya setempat, Selasa (22/8).
Bocah 10 Tahun Lenyap di Bengawan Solo KLATEN—Seorang bocah asal Desa Bulakan, Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Rano (10), dilaporkan tenggelam saat bermain di aliran Sungai Bengawan Solo, Selasa (22/8). Diduga, korban terseret arus sungai yang kencang. Informasi yang berhasil dihimpun, sekitar pukul 13.00 WIB korban bersama tujuh orang kawannya bermain di tepi Sungai Bengawan Solo, tepatnya di selatan jembatan Sidowarno, Kecamatan Wonosari. Saat sedang asyik bermain, tiba-tiba Reno terjatuh ke dalam aliran sungai dan terseret arus yang deras. Teman-teman Reno yang mengetahui kejadian tersebut berusaha menolong. Namun lantaran arus yang deras, teman-temannya segera meminta bantuan warga setempat. Informasi tersebut segera diteruskan ke Polsek Wonosari dan SAR Klaten untuk mendapatkan bantuan. Sesaat kemudian, tim SAR Klaten yang tiba di lokasi segera melakukan pencarian. Wakil Komandan SAR Klaten Bidang Operasi, Irwan Santosa mengatakan pencarian dilakukan oleh satu regu SAR Klaten untuk melakukan pencarian awal. Hingga berita ini ditulis, tim masih melakukan pencarian. “Ada satu regu yang diterjunkan untuk melakukan pencarian,” katanya. Dugaan sementara, korban terseret arus deras yang ada di bawah permukaan air. Kondisi tersebut mengingat aliran Sungai Bengawan Solo masih memiliki arus deras meski sedang musim kemarau. #Tribunnes
Joglosemar | Aris Arianto
MERIAH—Kendaraan hias peserta pawai pembangunan Sukoharjo 2017 melintas di depan kompleks Setda Kabupaten Sukoharjo, Selasa (22/8).
Pawai Pembangunan Sukoharjo Sedot Ribuan Warga SUKOHARJO—Ribuan warga Sukoharjo tumplek blek memadati jalan protokol tengah kota, Selasa (22/8) siang. Warga menyaksikan kemeriahan pawai pembangunan Sukoharjo 2017. Pawai diikuti ratusan peserta yang terdiri dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), lembaga, sekolah, maupun organisasi masyarakat lainnya. Pawai mengambil permulaan di Patung Jamu Bulakrejo atau depan Rumah Sakit Nirmalasuri dan berakhir di simpang lima di depan Rumah Dinas Bupati Sukoharjo. Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Sukoharjo Joko Nurhadiyanto menuturkan, pelaksanaan pawai ini merupakan rangkaian kegiatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI yang diselenggarakan Kabupaten Sukoharjo. Selain itu juga digelar dalam rangka memperingati Hari Lahir ke-71 Sukoharjo 2017. “Dalam pawai tersebut dikirab juga sejumlah penghargaan, seperti adipura yang diraih Kabupaten Sukoharjo beberapa waktu lalu,” tutur Joko. Warga menyemut memadati sepanjang jalan yang dilalui. Aneka kendaraan hias, pertunjukan musim di atas truk, parade kendaraan militer, maupun kreasi masyarakat Sukoharjo ditam-
pilkan dalam pawai tersebut. Selama pelaksanaan pawai, jalur yang dilalui peserta ditutup. Arus kendaraan dialihkan selama beberapa jam. Kapolres Sukoharjo AKBP Iwan Sektiadi melalui Kasatlantas AKP Finan Sukma Radipta mengungkapkan, penutupan jalur maupun pengalihan arus dilakukan di Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Slamet Riyadi, Jalan Veteran dan Jalan Muwardi. Jalur-jalur itu ditutup tepat pukul 12.00 WIB atau ketika pawai dimulai. Selain steril dari kendaraan, arus juga bebas dari parkir kendaraan. Pengalihan jalur berlaku bagi pengendara dari arah Surakarta yang akan menuju ke Kota Sukoharjo maupun ke arah Wonogiri dan sebaliknya. Dari arah Solo, kendaraan yang biasanya melintasi jalan dalam kota, dialihkan dari pertigaan Bangjo Bulakrejo ke kiri menuju arah DKR dan sampai ke Terminal Bus Sukoharjo. Sedangkan kendaraan dari arah Wonogiri menuju Surakarta dialihkan melalui Terminal Bus Sukoharjo ke kanan menuju DKR dan ke arah Simpang Empat Bogo. Arus lalu lintas kemudian diarahkan menuju simpang tiga Bulakrejo dan ke kanan ke arah Solo. #Aris Arianto
Polisi Bongkar Branjang di WGM WONOGIRI—Kepolisian dan lintas sektoral di Wonogiri melaksanakan pembersihan branjang atau jala tarik penangkap ikan di perairan Waduk Gajah Mungkur (WGM) Wonogiri, Selasa (22/8). Pasalnya, keberadaan branjang dinilai merusak bahkan memusnahkan populasi ikan di waduk. Pembersihan branjang menyasar di perairan wilayah Kelurahan Ngadirejo, Kecamatan Eromoko. Pembersihan dilakukan oleh Forkompimcam Eromoko, Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan Kabupaten Wonogiri, Satpol PP dan para nelayan yang sering beroperasi di WGM. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 72. Serta peningkatan kelestarian sumber daya ikan di perairan WGM. “Harapan kami kegiatan ini bisa berlangsung secara terus-menerus, bukan hanya kegiatan seremonial, karena dampaknya akan semakin baik,” tegas Paur Humas Aipda Iwan Sumarsono mewakili Kapolres Wonogiri AKBP Mohammad Tora. Kepala Bidang (Kabid) Perikanan Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan Wonogiri, Heru Sutopo mengatakan, branjang sering dijumpai di perairan wilayah Eromoko, Wuryantoro, dan Baturetno. Pem-
Kami telah berupaya menjaga ekosistem, dan berharap para nelayan sepakat turut menjaga ekosistem waduk” Aipda Iwan Sumarsono Paur Humas Polres Wonogiri
bersihan atau pembongkaran branjang diharapkan menimbulkan efek jera nelayan nakal di WGM. Kepala Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan Wonogiri Rully Pramono Retno menyebutkan, penggunaan branjang yang dilarang selama ini banyak dilakukan oknum nelayan nakal. Dinas bersama pihak terkait seperti Satpol PP, Dishub dan Polri sudah sering merazia namun tetap ada nelayan nakal dengan memasang branjang di WGM. Bupati Joko Sutopo mengatakan keberadaan branjang selama ini telah merusak ekosistem. Karena ikan-ikan kecil yang belum siap panen ikut terjaring. Pasalnya mata jaring yang dipakai bermata kecil, dan menggaruk semua ikan di waduk. Padahal selama ini Pemkab telah berupaya agar nelayan mempero-
leh hasil maksimal dengan penebaran benih ikan setiap tahunnya. Tercatat di tahun 2016 sebanyak 263 ribu benih ditebarkan, sementara pada tahun ini meningkat menjadi 328 ribu benih dan akan ditingkatkan di tahun-tahun selanjutnya. “Kami telah berupaya menjaga ekosistem, dan berharap para nelayan sepakat turut menjaga ekosistem waduk dengan penggunaan alat-alat yang legal,” tandas dia. Bupati berharap dengan pembersihan branjang dapat membangkitkan kesadaran masyarakat menjaga ekosistem air WGM. Serta menghindarkan para nelayan dari tindakan illegal fishing yang bisa dikenai ancaman hukuman penjara 6 tahun. Dijelaskan Bupati, ada indikasi pemasang branjang mendapat modal dari pengusaha luar daerah. Selama ini kerap dilakukan penertiban, namun kerap pula branjang muncul kembali. Dengan luas 88 ribu hektare, menurut Bupati, WGM telah memberikan banyak manfaat. Setiap tahunnya lebih dari 800 ton ikan dihasilkan. Selain itu WGM menjadi sumber tenaga listrik sebesar 124 ribu megawatt, serta memberikan kontribusi bagi pertanian bukan hanya di Wonogiri tetapi juga dinikmati kabupaten tetangga. #Aris Arianto
Mayat Perempuan Ditemukan di Hutan Negara WONOGIRI—Mayat perempuan diduga pengidap gangguan kejiwaan ditemukan dalam keadaan telah membusuk. Saat ini, mayat tengah dilakukan autopsi di rumah sakit. Mayat tersebut ditemukan di sekitar Dusun Mesu RT 2 RW 1 Desa Boto Kecamatan Jatiroto, Senin (21/8). Tepatnya di hutan milik Perhutani Petak 14-1 RPH Dawungan BKPM Purwantoro KHP Surakarta. “Dugaan kami, mayat itu merupakan mayat orang gila, jadi kalau ada isu korban pembunuhan itu tidak benar,” ungkap Kapolres Wonogiri AKBP Muhammad Tora melalui Kasatreskrim AKP Muhamad Kariri, Selasa (22/8). Menurut Kasatreskrim, tulang belulang wanita itu diperkirakan sudah meninggal dunia lebih dari dua bulan. Dari informasi warga, dua bulan lalu ada orang gila jenis kelamin wanita berkeliaran di desa setempat. Namun kemudian tidak muncul lagi. “Tulang belulang ini akan kami lakukan outopsi di RS Moewardi Solo, kemudian hasilnya
akan kami padukan dengan hasil olah TKP, dan informasi warga setempat,” kata Kasatreskrim. Mantan Kasatreskrim Boyolali ini menambahkan, dari hasil olah TKP, ditemukan pakaian kemben, berupa jarit yang diduga dikenakan korban sebelum meninggal dunia. Sementara tak jauh dari lokasi, warga menemukan sebuah payung warna merah muda. “Dari pengakuan warga barang- barang itu sama persis milik wanita tua yang dua bulan lalu ada di desa setempat,” tandas dia. Mayat yang telah membusuk itu kali pertama ditemukan 3 warga sekitar saat mencari pakan ternak. Mereka adalah Surip, Tarno, dan Larmin. Ketika melintas di sekitar lokasi mereka mencium bau busuk menyengat. Saat dicari sumber bau ternyata sesosok mayat yang membusuk. Penemuan itu kemudian dilaporkan ke pemerintah desa setempat. Selanjutnya diteruskan ke kepolisian. Kondisi kulit mayat sudah mengering. Bahkan tengkorak kepala sudah terlihat. #Aris Arianto
Dok Humas Polres Wonogiri
MEMBUSUK—Petugas melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat perempuan yang telah membusuk, Senin (21/8).
AKADEMIA
6
www.joglosemar.co
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Klasterisasi Dongkrak Mutu PT JAKARTA—Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir mengatakan klasterisasi atau pengelompokkan perguruan tinggi bertujuan untuk meningkatkan mutu perguruan tinggi. “Klasterisasi ini juga dapat digunakan setiap perguruan tinggi sebagai refleksi dan motivasi bagi peningkatan kualitas perguruan tingginya, baik dari segi kualitas Sumber Daya Manusia, kurikulum, manajemen organisasi, riset, publikasi, pengabdian kepada masyarakat dan aspek lain,” ujar Nasir di Jakarta, Selasa (22/8). Pada 2017, performa perguruan tinggi Indonesia dinilai dari empat komponen utama, yaitu kualitas sumber daya manusia, kualitas kelembagaan, kualitas kegiatan kemahasiswaan, dan kualitas penelitian dan publikasi ilmiah. Kemenristekdikti mengumumkan 100 Besar Perguruan Tinggi non Politeknik dan 25 Besar Perguruan Tinggi Politeknik di Indonesia. “Daftar klasterisasi perguruan tinggi ini merupakan data resmi dari Kemenristekdikti yang dapat digunakan sebagai informasi valid bagi masyarakat, jangan percaya data yang tidak sesuai dengan daftar yang dikeluarkan Kementerian,” katanya menambahkan. Dengan klasterisasi, Kemenristekdikti dapat menyusun formula yang tepat dalam melakukan pembinaan perguruan tinggi di Indonesia. Direktur Jenderal Kelembagaan Iptek Dikti, Patdono Suwignjo, mengatakan pada tahun ini telah dilakukan penyempurnaan dari tahun sebelumnya. Penyempurnaan tersebut meliputi beberapa penambahan indikator sehingga diharapkan komponen utama tersebut dapat lebih mencerminkan kondisi perguruan tinggi Indonesia sesuai dengan cakupan pada masing-masing komponen utama tersebut. Patdono kemudian menjelaskan pada pengelompokan 2017 ini, indikator pada kualitas SDM relatif tetap seperti yang digunakan pada tahun sebelumnya, yaitu meliputi persentase dosen berpendidikan S3, persentase dosen dalam jabatan lektor kepala dan guru besar dan rasio jumlah dosen terhadap jumlah mahasiswa. #Antara
Pemilihan Rektor Baru ISI Ditunda SOLO—Pemilihan Rektor Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta Periode 2017-2021 melalui Sidang Senat yang sedianya akan dilakukan Rabu (23/8) terpaksa harus ditunda. Penundaan itu dikarenakan penelusuran rekam jejak calon Rektor ISI Surakarta periode 2017-2021 yang dilaksanakan oleh jajaran Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) belum selesai. Staf Humas ISI Surakarta yang juga salah satu panitia di Sekretariat Pemilihan Rektor ISI Surakarta Periode 2017-2021, Esha Karwinarno mengatakan, terdapat tiga calon Rektor ISI Surakarta Periode 2017-2021, yaitu I Nyoman Sukerna, Bambang Sunarto dan Guntur. “Penundaan pemilihan rektor Baru ISI Surakarta tersebut berdasarkan surat resmi yang diterima dari Sekretaris Jenderal Kemenristekdikti, Ainun Na’im, mewakili Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Mohammad Nasir,” ujar Esha, Selasa (22/8). Ini dikarenakan pihak Kemenristekdikti sedang melanjutkan proses pemilihan calon Rektor ISI Surakarta Periode 2017-2021 sesuai Peraturan Menristekdikti No. 19/2017, berupa penelusuran rekam jejak calon Rektor ISI Surakarta. “Saat ini proses tersebut belum selesai sehingga pelaksanaan pemilihan rektor baru ISI tersebut ditunda sampai dengan penelusuran rekam jejak calon rektor selesai,” imbuh Esha. Kemudian ketika ditanya kapan pelaksanaan pemilihan Rektor Baru ISI Surakarta, pihaknya belum bisa menjawab secara pasti kapan. Pasalnya terkait waktu pemilihan belum ada konfirmasi dari pihak Kemenristekdikti. #Dwi Hastuti
Antara | HO | Agung
PEMBEKALAN BELA NEGARA—Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu (kiri) berfoto bersama mahasiswa baru seusai pembekalan Bela Negara di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif HIdayatullah, Jakarta, Selasa (22/8). Menhan menyampaikan pembekalan kepada 5.318 mahasiswa baru UIN Syarif Hidayatullah dengan mengambil tema Dengan Tema Bela Negara Membuat Jiwa Kita akan Lebih Besar dan Militan. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) di UIN Jakarta.
Perguruan Tinggi Kembangkan Potensi Lokal
Mahasiswa KKN UNS Ditarik JOGJA—Setelah 45 hari para mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) berada di tengah-tengah masyarakat untuk mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN), akhirnya resmi ditarik, Selasa (22/8). Secara simbolis, penarikan KKN dilakukan di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Dalam kesempatan tersebut, Ketua LPPM UNS, Prof Sulistyo Saputro mengatakan, jumlah mahasiswa yang mengikuti KKN di Pulau Jawa sebanyak 2.488 orang yang tersebar di 26 Kabupaten, 57 Kecamatan dan 250 Desa, sedangkan penempatan KKN di Luar Pulau Jawa sejumlah 483 orang yang tersebar di 27 lokasi. Periode ini juga UNS menerima kontingen dari Universitas Khirun yakni Universitas negeri di Provinsi Maluku Utara, yakni di Ternate sejumlah tujuh mahasiswa. Lalu untuk pelaksanaan KKN di Kabupaten Gunungkidul dilaksanakan di dua kecamatan yakni Kecamatan Semin sebanyak 10 desa dan Kecamatan Ngawen sebanyak enam Desa. Total lokasi yang digunakan sebagai wilayah KKN sebanyak 16 desa dengan jumlah peserta KKN sebanyak 152 mahasiswa dari berbagai fakultas. Dibimbing oleh delapan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). “Secara simbolis penarikan kami lakukan di Gunungkidul. Secara resmi kami tarik namun mahasiswa masih ada waktu dua hari untuk pamit dan KKN pada
Dok UNS
TINJAU KKN—Wakil Rektor 3 UNS, Prof Darsono (tiga dari kiri) bersama Wakil Bupati Gunungkidul, Immawan Wahyudi (empat dari kiri) sedang meninjau stan produk mahasiswa KKN di Gunungkidul, Selasa (22/8). periode ini selesai tanggal 24 Agustus besok,” katanya. Selama berada di lokasi KKN, mahasiswa KKN membantu masyarakat untuk mengembangkan potensi daerah yang ada. Adapun potensi yang ditemukan di Kecamatan Semin dan Ngawen Kabupaten Gunungkidul meliputi Pertanian dan peternakan, Kerajinan serta Pariwisata. “Kami berharap mulai tahun ini dan seterusnya, kami akan dampingi dengan menerjunkan KKN di dua kecamatan ini. Bahkan tak hanya untuk mahasiswa, bagi dosen yang ingin melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bisa bermitra dengan masyarakat di dua keca-
matan ini,” katanya. Sementara itu, Wakil Rektor 3 UNS, Prof Darsono saat memberikan sambutan menyampaikan semoga kemitraan ini bisa berlanjut “Semoga ke depan program KKN bisa lebih baik, produktif dan bermanfaat,” kata Darsono. Kemudian Wakil Bupati Gunungkidul, Immawan Wahyudi menyampaikan terima kasih kepada UNS yang telah menggelar KKN di dua kecamatan yang ada di Gunungkidul. Dengan dampingan dari mahasiswa ini nanti diharapkan bisa lebih mengembangkan potensi daerah yang ada di kecamatan Semin dan Ngawen. #Dwi Hastuti
JAKARTA—Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir mengatakan, perguruan tinggi harus dapat mengembangkan potensi lokal. “Perguruan tinggi harus dapat mengembangkan potensi yang terdapat di masing-masing daerahnya agar menjadi sebuah inovasi yang bisa meningkatkan nilai Indonesia di kancah internasional,” ujar Menristekdikti di Jakarta, Selasa (22/8). Dia menjelaskan, di negara maju pendidikan tinggi berperan dalam membangun ekonomi yang kompetitif secara global dengan mengembangkan lulusan yang terampil dan produktif serta menciptakan,menerapkan dan menyebarkan gagasan dan inovasi baru. Dia melanjutkan, di Indonesia para mahasiswa yang baru saja menyelesaikan pendidikan tinggi terkadang terbentur dengan pembekalan ilmu yang tidak seimbang dengan permintaan industri. Menristekdikti berpesan kepada pemimpin perguruan tinggi untuk memberi pembekalan yang cukup pada mahasiswa didikannya. “Perguruan tinggi harus mampu membekali lulusannya dengan keahlian yang terstandar, gigih da-
Perguruan tinggi harus mampu membekali lulusannya dengan keahlian yang terstandar, gigih dalam bekerja, penuh integritas” Mohamad Nasir Menristdikti
lam bekerja, penuh integritas dan pantang menyerah serta sesuai dengan kebutuhan dan fleksibel,” ucap Nasir. Dia juga berharap perguruan tinggi mampu meningkatkan inovasinya dalam memanfaatkan kearifan lokal hingga menjadi produk unggul yang hanya ada di Indonesia. Selain itu, perguruan tinggi bisa mempublikasikan hasil penelitian yang mereka lakukan dan mengomersialisasikan hasil riset dan inovasi untuk didistribusikan ke masyarakat Indonesia. “Suatu penelitian akan menjadi hal yang sia-sia jika masyarakat tidak bisa merasakan manfaatnya,” cetus dia. #Antara
Menulis itu kreatif dan menyenangkan Rubrik ini terbentuk atas kerja sama Harian Joglosemar dengan Ikatan Guru Indonesia (IGI) Solo Raya
do
k
Sertifikasi dan Tradisi Literasi Guru Giyato Guru SMAN 1 Karanganyar Peraih Medali Emas Olimpiade Guru Nasional 2017
B
enarkah jika seseorang mahir berbicara, dia cocok menjadi guru? Benarkah modal utama guru adalah pandai berbicara? Jawabnya singkat.
Tidak! Seorang guru tidak hanya dituntut pandai berbicara, tetapi juga mahir menulis. Mengapa? Sebab, verba volant, scripta manent, kata-kata (lisan) akan sirna, dan tulisan akan membuatnya abadi. Seorang guru yang tidak mau menulis, ibarat burung bersayap satu. Burung itu hanya mampu meloncat dari satu dahan ke dahan yang lain, atau terbang pendek dari satu pohon ke pohon lain yang jaraknya sangat dekat. Artinya, guru yang tidak mau menulis hanya mampu mengembangkan ilmunya dari satu ruang kelas ke ruang kelas yang lain. Guru yang mau menulis akan mampu mengembangkan pemikiran dan ilmu mereka lebih luas, tanpa dibatasi oleh sekat apapun, terlebih
di era digital seperti sekarang ini. Idealnya tradisi literasi lekat dalam keseharian guru. Seorang guru selain mahir berbicara di kelas hendaknya juga rajin membaca dan mahir menulis. Tetapi kenyataannya masih jauh panggang dari api. Hampir semua guru mampu berbicara dengan lancar dan lantang di kelas, pada saat upacara bendera, pidato, ceramah, kutbah, bahkan demonstrasi. Tetapi ketika guru diminta untuk menulis, banyak yang mengalami kesulitan. Merasa tidak mampu dan parahnya, tidak mau berusaha untuk mampu. Begitu pula dengan kebiasaan membaca. Berapa persen guruguru yang mempunyai kegemaran membaca? Berapa persen
guru-guru yang rajin berkunjung ke perpustakaan atau toko buku? Sertifikasi dan Tradisi Literasi Sebenarnya program sertifikasi adalah untuk menentukan kelayakan guru sebagai agen pembelajaran, meningkatkan proses dan mutu pendidikan, meningkatkan profesionalisme guru, dan yang tidak kalah pentingnya untuk meningkatkan kesejahteraan guru. Seharusnya ketika mendapatkan tunjangan sertifikasi, para guru memanfaatkan sebagian tunjangan tersebut untuk meningkatkan profesionalitasnya, salah satunya untuk membeli buku. Jika guru sudah berjibaku dengan buku, otomatis dia pun berjibaku dengan ilmu.
Dengan bekal ilmu itulah guru akan mampu mengarahkan dan memberdayakan siswa. Kewajiban utama yang harus dipenuhi guru adalah pemenuhan terhadap kebutuhan intelektual. Seorang guru yang gemar membaca akan mudah memahami pesan melalui teks sehingga mampu mengungkapkan pesan dengan teks (menulis). Namun sayangnya budaya baca belum menjadi kebiasaan para guru. Hanya sedikit saja guru yang gemar membaca dan rajin membeli buku baru. Membumikan Tradisi Menulis Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk menumbuhkembangkan budaya menulis
di kalangan guru. Pertama, meluangkan waktu untuk menulis. Sebanyak apa pun ide kita, tidak akan dapat kita tuliskan jika tidak meluangkan waktu untuk menuliskannya. Dalam satu hari, luangkanlah waktu satu sampai dua jam untuk menulis. Mulailah menulis dari hal-hal yang sederhana seperti menulis buku harian. Ketika kita menuliskan pengalaman kita dalam buku harian, akan mengalir begitu saja karena dilandasi dari hati dan berdasarkan kepada pengalaman kita. Selanjutnya, mulai belajar untuk menulis halhal lain yang menarik perhatian kita. Tujuan utama pada tahap ini, adalah menumbuhkan ketertarikan terhadap dunia menulis. Kedua, banyak latihan dan
membiasakan diri menulis. Seorang penulis andal tidak datang tiba-tiba. Mereka mampu eksis sebagai penulis setelah melalui perjuangan yang luar biasa berat. Sebagai sebuah tamsil, seorang perenang tidak akan mahir berenang jika hanya belajar teori tanpa pernah mempraktikkannya. Ketiga, mengikuti lomba menulis. Saat ini banyak digelar lomba Penelitian Tindakan Kelas ataupun Best Practice. Jika guru mau mengikuti perlombaan tersebut pasti kemampuan menulis akan terasah. Bukankah kompetensi akan bertambah manakala ada kompetisi? Dengan maraknya tradisi literasi kita berharap kualitas pendidikan akan semakin meningkat. Semoga. #
RAGAM
www.joglosemar.co
7
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Krisis Air Meluas, Kapolres Turun Tangan SRAGEN—Krisis air bersih yang melanda wilayah-wilayah kekeringan di Sragen terus meluas. Tidak hanya di Ngargotirto Sumberlawang dan Dukuh serta Ngrombo, Tangen, kekeringan dan krisis air juga meluas ke beberapa kecamatan lainnya. Salah satunya di Desa Gemantar, Kecamatan Mondokan. Ratusan kepala keluarga (KK) di desa tersebut juga dilaporkan sudah mengalami kekeringan dan terpaksa harus meminta bantuan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Krisis air di wilayah Gemantar itu terungkap setelah Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman bersama timnya terjun langsung menyalurkan bantuan air bersih kepada warga di tiga dukuh yang mengalami krisis air di Gemantar. Dalam kegiatan bakti sosial Selasa (22/8), pihaknya menyalurkan total 10 tangki air bersih yang didistribusikan ke
Ternyata lokasinya memang kering dan warga sudah mengeluhkan kesulitan mendapat air bersih AKBP Arif Budiman Kapolres Srageh
beberapa dukuh di Gemantar. Menurutnya bantuan droping itu disalurkan menindaklanjuti permohonan yang masuk dari warga perihal kekurangan air bersih yang melanda. “Karena ada permohonan, makanya kami berinisiatif memberikan bantuan air bersih. Hari ini tadi ada 10 tangki yang kita kirim. Ternyata lokasinya memang kering dan warga sudah mengeluhkan kesulitan mendapat air bersih,” papar Kapolres di sela -sela memimpin penyaluran.
PAN Sodorkan Taufik di Pilgub JAKARTA—Pemilihan Gubernur Jateng akan semakin marak dengan munculnya beberapa tokoh sebagai kandidat. Kini nama Taufik Kurniawan, kader Partai Amanat Nasional (PAN) sekaligus Pimpinan DPR, disebut-sebut bakal dijagokan maju meramaikan bursa. Di sela-sela rapat kerja nasional (Rakernas) di Bandung, Jawa Barat, Selasa (22/8) kemarin, nama Taufik Kurniawan mulai dimunculkan sebagai calon internal dari PAN. “Kita ingin mengajukan kader. Kita punya kader yang punya ketokohan di daerah situ. Di Jateng kita ada Pak Taufik Kurniawan,” ungkap Sekjen PAN Eddy Soeparno, Selasa (22/8). Saat ini, baru nama Taufik dari tokoh internal yang ditawarkan untuk Pilgub Jateng. Eddy belum bisa memastikan apakah pimpinan DPR itu diajukan sebagai bakal cagub atau bakal wagub. “Tergantung hasil survei. Kita lihat dulu. Di Jateng dari PAN kelihatannya yang punya ketokohan memang beliau. Pak Taufik kan Wakil Ketua DPR juga,” tuturnya. Bila PAN ingin mengusung Taufik sebagai Cagub, partai pimpinan Zulkifli Hasan itu masih membutuhkan 12 kursi lagi di DPRD. Sebab, di Jateng, PAN hanya memiliki 8 kursi, padahal syarat minimal untuk partai bisa mengusung calon adalah 20 kursi. Sejumlah nama sudah masuk di bursa bakal cagub Jateng. Mulai tokoh nasional hingga daerah. Sebut saja Kepala BNN Komjen Budi Waseso, mantan Menteri ESDM Sudirman Said, mantan Menteri Desa Marwan Jafar, Waketum Gerindra Ferry Juliantono, Bupati Kudus Musthofa, hingga petahana Ganjar Pranowo. Sementara itu, anggaran untuk pelaksanaan pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2018 mencapai Rp 992 miliar. Sebagian besar disalurkan untuk pembiayaan tempat pemungutan suara. “Sebesar 70 persen pembiayaan di tempat pemungutan suara, 20 persen ke PPS,” terang Ketua Divisi Sosialisasi Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Jateng Diana Ariyanti, Selasa (22/8). #Detik
AKBP Arif Budiman menguraikan, aksi bantuan air bersih itu selain memperingati HUT RI, Polwan dan Bhayangkari, juga dilaksanakan sebagai wujud kepedulian institusi Polri terhadap problem krisis air yang mendera warga. Meski hanya air bersih dan tak seberapa nilainya, ia berharap bantuan itu setidaknya bisa meringankan beban warga yang sudah dilanda kesulitan untuk mendapatkan air bersih. “Mudah-mudahan bisa bermanfaat membantu warga. Ini juga bagian mendekatkan Polri dengan masyarakat,” jelasnya. #Wardoyo
DROPING AIR—Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman bersama perwira saat menyalurkan bantuan air bersih kepada warga di wilayah krisis air di Desa Gemantar, Mondokan, Selasa (22/8). Joglosemar | Wardoyo
Pengedar Sembunyikan Sabu di Kandang Kambing SEMARANG—Polsek Semarang Utara membekuk tiga orang pria terkait peredaran sabu. Uniknya, mereka menyimpan sabu dagangannya di kandang kambing, itupun kandang kambing milik tetangganya, agar tidak ketahuan. Tiga orang yang ditangkap yaitu Slamet Riyadi alias Mamex dan Heri Listyanto yang merupakan warga Brotojoyo Dalam II, Semarang Utara serta Muhammad Zakaria warga Perbalan Purwosari, Semarang Utara. Kapolsek Semarang Utara,
Kompol Ari Nur Cahyo mengatakan, penangkapan dilakukan petugas unit Reskrim Polsek Utara hari Sabtu (19/8) lalu sekitar pukul 02.00 WIB setelah mendapat informasi warga ada aktifitas mencurigakan. “Di lokasi ada tiga pria serta tiga alat hisap sabu dan juga plastik bekas sabu, masih ada sisa,” kata Ari di Mapolsek Semarang Utara, Selasa (22/8). Salah satu pelaku yaitu Mamex diminta polisi menunjukkan tempat penyimpanan sabu. Ternyata sabu disimpan di te-
tangganya, tepatnya di kandang kambing. “Sabu itu disimpan di kandang kambing rumah tetangganya,” pungkasnya. Dari penangkapan tersebut diamankan berbagai barang bukti mulai dari sabu sekitar 20 gram, alat hisap, dan timbangan elektronik. Para pelaku dijerat pasal 114 ayat (1) atau pasal 112 ayat (1) Undang-undang RI nomor 35 tahun 2009, tentang narkotika dengan ancaman hukuman seumur hidup. Sementara itu Mamex meng-
aku awalnya sebagai pengguna narkoba sejak tahun lalu. Kemudian 3 bulan terakhir dia cobacoba mengedarkannya. Pembuat tato itu menjual sabu untuk memenuhi kebutuhan ekonomi. “Saya kepepet kebutuhan ekonomi,” tandas Mamex. Ia membeli sabu dari orang yang dikenal dari saudaranya. Namun komunikasi hanya dilakukan via telepon dan barang diambil sesuai alamat yang dijanjikan seperti di bawah tiang listrik atau pohon. Sekali beli, Mamex meminta
30 sampai 26 gram seharga Rp 20 juta. Uniknya pembayaran bisa dicicil. Setelah itu ia menempatkan sabu di paket kecil dan diedarkan ke orang lain dengan cara yang sama yaitu melalui alamat yang ditentukan. “Uangnya ditransfer. Saya jualnya juga pakai cara yang sama,” pungkas Mamex. Kini ketiga orang itu mendekam di sel Polsek Semarang Utara untuk menunggu proses hukum lebih lanjut. Sedangkan kepolisian masih menyelidiki siapa yang menjual barang ke Mamex. #Detik
Desakan Komisi II ke KPU
Adili Lembaga Survei yang Melanggar!
Antara | Reno Esnir
KASUS FIRST TRAVEL—Sejumlah barang bukti ditunjukkan kepada wartawan saat gelar perkara kasus penipuan PT First Travel di Bareskrim Polri, Jakarta, Selasa (22/8). Bareskrim Polri menetapkan tiga orang tersangka yakni Andika Surachman, Anniesa Desvitasari, dan Siti Nuraidah Hasibuan terkait kasus penipuan dan penggelapan dana calon jamaah umroh yang dilakukan PT First Travel yang kerugiannya mencapai Rp848 miliar.
JAKARTA—Komisi II DPR melontarkan kritik kepada KPU soal dewan etik khusus lembaga survei. Menurut Komisi II, seharusnya KPU bisa langsung mengadili lembaga survei yang terbukti melakukan pelanggaran. Ketua KPU Arief Budiman mengatakan lembaga etik pengawas lembaga survei telah lama dibentuk. Sehingga aturan ini seharusnya tak dipermasalahkan lagi. “Ini kan sudah kita berlakukan sejak PKPU dibuat untuk merespons partisipasi masyarakat yang semakin meluas di Pemilu. Itu sudah kita berlakukan sejak dulu,” ujar Arief dalam rapat membahas PKPU di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (22/8). DPR mempermasalahkan cara penyelesaian dugaan pelanggaran etik lembaga survei
karena, menurut mereka, KPU dapat menyelesaikan sendiri. KPU punya alasan terkait pentingnya dewan etik ini. “KPU kan dalam menyusun PKPU tak serta merta disusun sendiri, tidak. KPU melakukan rapat pleno, expert meeting, mengundang ahli profesional untuk ikut memberi masukan pasal itu. KPU uji publik, salah satu hasilnya dibentuknya dewan etik,” sebut Arief. Menurut Arief, dewan etik lembaga survei masih diperlukan. Meski ada dewan etik, eksekusi putusan terkait sanksi ke lembaga survei pelanggar etik tetap di tangan KPU. Lebih lanjut, Arief mengatakan DPR ingin persyaratan lembaga survei ditambah. KPU akan menerima masukan itu untuk dipertimbangkan. “Rapat ini masukannya, satu, lembaga survei salah satu syarat-
nya ditambah. Dia harus lembaga survei tergabung dalam asosiasi. Kalau KPU bisa putuskan sendiri, tak perlu bentuk dewan etik. Putusan KPU dikirimkan ke asosiasi, baru asosiasi beri tindakan ke mereka,” jelasnya. Arief menambahkan sampai saat ini sudah ada tiga PKPU yang disetujui oleh DPR. Pertama soal norma, standar, prosedur, kebutuhan, dan distribusi penyelenggaraan pilkada, soal Pilgub Aceh, DKI Jakarta, Papua, dan Papua Barat, serta soal sosialisasi. Arief mengatakan pihaknya akan menampung segala masukan dari Komisi II dalam rapat kali ini. “Kami tentu menerima dan menghargai pendapat banyak pihak. Para pihak dalam rapat tadi sangat menghargai KPU,” jelas Arief. #Detik
RAKYAT BICARA RABU, 23 AGUSTUS 2017
Pembakar Sampah Tolong Ditindak Tegas
T
olong pembakaran sampah di RT 06 RW III jeƟs kelurahan kadipiro diƟndak tegas, karena sangat mengganggu warga sekitar, lokasi bakar sampah di lahan kosong milik orang lain depan yayasan waris jeƟs Rumah Qur’an RT06 RW III ,Ɵap hari bakar sampah, asapnya kan berbahaya bagi kesehatan dan meresahkan dan bisa menimbulkan konflik sosial, Bapak lurah kadipiro mohon menindak tegas. +6289507832406
Maido Lebih Mudah dari Bekerja
tdk mau di bubarkan, ya lebih baik tdk usah hidup di indonesia.... Gitu aja ko repot...
Jare ngendikane simbah wong maido iku paling gampang, saumpomo sing maido kuwi diwenehi tanggung jawab aku yakin dua ribu persen ora bakal iso opo 2. wongsing ngelek-elek kuwi aku yakin RT wae pasƟ ora enek wong milih. +6281393635213
+6287835724152
Ormas Dibubarkan Karena Menyimpang Pembubaran ormas, bukan karena masanya anarkis. Tetapi karena ideologi, atau poliƟknya menyimpang yg terang terangan tdk mengakui Pancasila sebagai dasar negara... Jika ada anggota nya yg anarkis, jelas urusan nya dg hukum... Jika ada ormas yg tdk mengakui pancasila, tapi
Remisi untuk Hemat Anggaran?
+6281394986797
Statemen menkumham yang menyebutkan remisi untuk hemat anggaran, kok rasanya kurang tepat ya. Kalau memang mau menghemat anggaran, sebaiknya penjahat yang telah di vonis, Ɵdak perlu di tahan di lapas. Cukup di tahan di rumah masing-masing dengan tangan terborgol dan kaki terborgol. Biarkan keluarganya yang memberi mereka makan dan minum. Untuk yang dijatuhi hukuman maƟ langsung saja di eksekusi. Para koruptor dan bandar narkoba, juga langsung saja di eksekusi maƟ. Dengan demikian
Saatnya BICARA
Peserta dari tingkat SMA/SMK juga meramaikan karnaval untuk memeriahkan HUT RI ke 72 di Gemolong pd tgl 19 Agustus 2017 di Imdonesia Ɵdak diperlukan lagi adanya lapas. Sehingga pemerintah Ɵdak harus menggaji para petugas lapas, yang jumlahnya ribuan orang di seluruh Indonesia, tentu anggaran yang harus di sediakan untuk membayar gaji mereka bisa di alihkan untuk mengentaskan kemiskinan dan membangun infrastruktur. Ari Cahyono Jongkang Mancasan Baki. +6283128259414
Menawarkan Obat untuk Gagal Ginjal Saya mantan penderita gagal ginjal. Sekarang sudah dinyatakan sembuh total oleh dokter. Sisa obat masih ada sekitar 11 dosis. Melalui forum ini, sy menawarkan kepada sesama penderita gagal ginjal yang berminat utk memanfaatkan obat saya. GraƟs tdk dipungut biaya. Semata utk kemanusiaan. +6281285378919
+62 87812998200
Inilah profil pns sekarang...mreka hanya bertindak kalau sang Boz perintah...badan melakukan... tp kelain hati...eh mf...hatinya ke ponsel..
Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.
Life Style
8
www.joglosemar.co
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Varian Termahal Jadi Buruan
P Mengintip Suzuki Ignis Matic Versi Lebih Murah
SUV termewah Lexus, yakni NX 300 terbaru, menggendong mesin 1998 cc Turbocharged empat silinder gantikan generasi sebelumnya yang meluncur 2006 silam. Sedan mewah ini hadir dengan mesin 3.500 cc Twin Turbo dengan transmisi 10 percepatan terbaru, sehingga dapat menghasilkan tenaga 415 daya kuda. Sementara itu, SUV termewah Lexus, yakni NX 300 terbaru, menggendong mesin 1998 cc Turbocharged empat silinder. Mobil ini memiliki desain lebih besar dari versi sebelumnya, lengkap dengan lampu lebih lebar serta dilengkapi layar monitor lebih besar. “Untuk harganya, belum diputuskan, karena baru launching pertama. Tapi, kisarannya untuk LS 500 Rp3,5 miliar dan
NX 300 Rp1,025 miliar. On-theroad keduanya,” ujarnya. Adrian menjelaskan, pasar mobil kelas premium di Indonesia terus tumbuh terutama 10 tahun terakhir. Hal itu terlihat dari pertumbuhan pasar Lexus SUV secara keseluruhan yang naik 62 persen dari tahun sebelumnya pada periode yang sama (Januari - Mei 2016). Dalam momen GIIAS ini, mobil varian termahal Lexus LS 500 hl yang paling laku. “Indonesia itu kan marketnya orang kaya banget. Jadi memang mereka maunya itu sesuatu yang terbaik. Jadi memang kita itu enggak mau kelas tanggung, tinggi sekalian,” tambah Adrian. Lexus Indonesia sengaja
membawa serta LS 500 hybrid ke pasar Indonesia, karena selain varian tertinggi, mobil berteknologi hybrid paling memungkinkan digunakan di sini, sebab tidak membutuhkan infrastruktur khusus. “Hybrid salah satu alternatif energi yang paling rasional saat ini. Kalau mobil listrik puluhan tahun lagi baru bisa karena kan infrastrukturnya. Tapi kalau hybrid sekarang pun ready di mana pun karena dia kan sudah memadukan mesin konvensional dengan baterai,” terang Adrian dilansirr Okezone. Berdasarkan data penjualan sementara, Lexus Indonesia mencatat 50 orang sudah
memesan mobil pesaing Jaguar XF dan Audi A8 itu. Kemungkinan konsumen baru akan menerima unit pada Februari 2018 karena produksinya baru dimulai di Januari. Peminat varian paling mahal pun mendominasi penjualan mobil reguler yakni small MPV Mitsubishi Xpander. Mitsubishi memasarkan enam varian Xpander di Indonesia dengan rentang harga Rp 189 jutaan hingga Rp240 jutaan. Menurut pihak Mitsubishi salah satu alasan mengapa varian tertinggi Xpander, Ultimate, paling diminati adalah jeda harga dengan tipe di bawahnya tidak terlalu jauh, yakni hanya sekira Rp8 jutaan. “Varian tertinggi dilego sekitar Rp 245,35 juta. Ternyata itu yang banyak dipesan konsumen,” urai Bayu Andika, Sales Supervisor di booth Mitsubishi. #Detik #Tribunnews #Cisilia Perwita S
dan GX, Suzuki Ignis akan semakin menjadi pilihan terbaik bagi konsumen. PT SIS memasarkan Suzuki Ignis GL AGS secara utuh atau CBU (Completely Built Up) yang ditawarkan ke konsumen dengan harga jual Rp 149.500.000 on the road Jabodetabek. Varian ini tersedia dalam enam pilihan warna, yakni Silky Silver, Arctic White Pearl, Midnight Black Pearl, Uptown Red Pearl, Tinsel Blue Pearl Metallic dan Glistering Grey Metallic. Suzuki Ignis diposisikan sebagai SUV kompak untuk masyarakat urban di perkotaan karena bodinya yang lincah dan ramping bisa diandalkan untuk kendaraan harian. Jika dilihat secara eksterior dan interior, model Ignis matik ini sama sekali tak ada perbedaan dengan Ignis GL transmisi manual sebelumnya. Pada mesinnya pun masih sama, yakni berkode K12M 1.200 cc. Jantung pacu ini mampu menghasilkan daya 83 PS dan torsi 113 Nm. Suzuki Indonesia mengklaim bisa mencetak keiritan BBM mencapai 1 liter untuk menempuh 20 km. #Detik #Tribunnews
Antara | Audy Alwi
P
T Suzuki Indomobil Sales (SIS) menambah varian baru SUV kompak Suzuki Ignis dengan menghadirkan pilihan transmisi baru Auto Gear Shift (AGS) alias versi matik. Sebelumnya, pilihan transmisi AGS hanya tersedia di varian Ignis tertinggi, yakni Suzuki Ignis GX. Harga Ignis matic ini lebih murah Suzuki Ignis GL AGS terbaru diluncurkan PT SIS dalam penyelenggaraan pameran otomotif akbar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 Dengan demikian, kini Suzuki Ignis memiliki total empat varian dalam line up-nya. Yakni, Ignis GL MT, Ignis GX MT, Ignis GL AGS dan Ignis GX AGS. “Kami meluncurkan varian Suzuki Ignis GL AGS di GIIAS 2017 ini sebagai respon Suzuki terhadap banyak masukan dari konsumen yang sebelumnya mencari Suzuki Ignis dengan transmisi otomatis, namun dengan harga yang tetap terjangkau,” ungkap Yulius Purwanto Head of Product Development. Pihaknya optimistis, dengan tersedianya transmisi AGS di varian Suzuki Ignis GL
esta automotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 sudah usai. Bukan hanya sekadar mobil varian baru yang diburu tetapi tak sedikit juga yang mencari mobil dengan harga dari varian tertinggi. Hal itu terlihat dengan animo tinggi masyarakat memburu mobil mewah keluaran Lexus LS 500L dan LS 500 hL (hybrid). “Di Jepang pun belum, dia baru di display aja di Detroit Motor Show, yang kedua di kita, itu juga (di Detroit) hanya display kan kita launching. Jadi kita bilang ini Asia premiere launch,” ujar General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja, kepada wartawan, di ICE BSD, pekan kemarin. LS 500 terbaru hadir meng-
Istimewanya Suzuki Jimny Edisi Khusus
S Toyota Voxy yang Sporty Stylish
R
esmi diluncurkan di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, Voxy ditawarkan dalam satu model saja, namun ada tiga warna pilihan, yakni hitam metalik, hitam dan putih. Banderolnya Rp446 juta. Mobil ini digadang-gadang bakal menjadi pesaing Nissan Serena dan Honda Odyssey. Menurut komentar beberapa penunjung GIIAS yang melihat-lihat Voxy, mobil tersebut seolah-olah menjadi varian mini dari mobil keluarga Toyota versi termewah, yakni Alphard. Hal ini bisa dimengerti, melihat dari desain serta fitur yang ditawarkan memang mengarah pada konsep sebuah mobil keluarga yang nyaman untuk bepergian jauh. Secara eksterior, Voxy tidak beda dengan mobil-mobil yang masuk dalam kategori upper multi purpose vehicle (MPV). Desainnya kotak guna memaksimalkan ukuran kabin yang luas. Bagian depan Voxy dibekali dengan grille horizontal dan bumper tinggi. Lampu depan sudah mengadopsi teknologi LED. Pintu samping model geser sudah dibekali dengan sistem elektrik. Sayangnya, hal itu tidak ada di pintu bagasi. Karena harganya hanya setengah dari Alphard,
tentu interior Voxy tidak terlalu mewah. Pengaturan jok masih berbasis manual, namun kursi di baris kedua dapat digeser ke kiri dan kanan. Ruang kaki yang ditawarkan lebih dari cukup untuk perjalanan panjang. Pelapis dasbor dan pintu terbuat dari material standar yang biasa ada di mobil-mobil kelas Rp 400-500 jutaan. Melansir Viva, Voxy juga telah dilengkapi dengan cruise control, sehingga pengemudi bisa melintas di jalan tol dengan santai. Bila digunakan dengan benar, fitur ini juga bisa membuat pemakaian bahan bakar menjadi sedikit lebih irit. Toyota menyediakan dua sunroof pada mobil ini. Tapi, yang di bagian depan hanya bisa dibuka ke atas secara manual. Sementara, sunroof yang tengah diatur secara elektrik melalui tombol yang ada di atas baris kedua. Mobil ini berkapasitas tujuh penumpang. Jok bari ketiga dilipat ke samping, sehingga lantai bisa rata jika ingin membawa barang berukuran besar. Dengan panjang 4,7 meter, lebar 1,7 meter dan tinggi 1,8 meter, mobil ini tidak bisa dikatakan mungil. Toyota hanya memasang mesin empat silinder berkapasitas 2.000 cc dengan transmisi otomatis. #Detik #Cisilia Perwita S
ecara resmi, PT Suzuki Indomobil Sales telah meluncurkan Jimny terbaru di Indonesia dalam pameran otomotif GIIAS 2017. Berlabel edisi terbatas, mobil itu telah ludes terjual karena hanya tersedia 88 unit. Jimny generasi ketiga ini sebenarnya telah diperkenalkan sejak GIIAS 2016 lalu. Sejak dibuka keran pemesanan, peminat Jimny tercatat sudah sekitar 205 orang hingga 12 Agustus. Suzuki pun terpaksa melakukan seleksi terhadap pembelinya dengan tujuan penyebaran bisa merata di sejumlah daerah. Karena berlabel edisi terbatas, SIS mengklaim Jimny yang dipasarkan di Indonesia berbeda dengan negara lainnya termasuk di Jepang sekali pun. “Ada beberapa modifikasi yang kami lakukan baik di engine dan ruang bakar untuk disesuaikan dengan kondisi di sini. Satu bensin, kedua kontur
jalan,” kata Direktur Pemasaran PT SIS divisi roda empat, Donny Saputra Jimny edisi terbatas mendapat penyesuaian dari sisi mesin agar mesin bisa menenggak spesifikasi bahan bakar di Indonesia. Kondisi jalan di Indonesia pun dianggap berbeda, yakni tidak mulus dan bahkan berbatu. “Malu kalau konsumen komplain, sudah limited enggak bagus, kan malu. Jadi ini lebih bagus,” ujarnya menambahkan. Selain itu warna yang ditawarkan berbeda dengan negara lainnya. Di Indonesia, warna yang dihadirkan adalah hanya hitam dan putih. Ini yang dianggap membedakan Jimny edisi terbatas “Warnanya cuma hitam dan putih saja. Lalu yang bedakan dia transmisi
otomatis dan ada sertifikat kepemilikan,” tutur dia. Melansir Viva, Jimny terbaru didatangkan secara utuh atau CBU (Completely Built Up) dari Jepang dan ditawarkan dengan harga Rp285 juta on the road Jabodetabek. Hanya tersedia transmisi otomatis. Mobil itu ditunjang dengan mesin empat silinder DOHC berkode M13A berkapasitas 1.328 cc dengan VVT 16 katup. Diameter ruang bakar tepatnya 78 mm dan langkah piston 69,5 mm dengan rasio kompresi 9,5:1. Jimny mampu menyemburkan tenaga 82 PS pada 5.500 rpm, sedangkan torsi 110 newton meter pada 4.500 rpm untuk memberikan performa yang andal. #Cisilia Perwita S
detik
3 Mobil Gila dari Mercedes-Benz
S
elain dikenal berpredikat sebagai mobil mewah, MercedesBenz juga memiliki line up mobil yang bisa diajak ngebut. Nah, Mercedes-Benz Indonesia meluncurkan tiga mobil baru di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Ketiga mobil itu adalah AMG E 43, AMG GLC Coupe dan AMG GT R. Peluncuran tiga mobil baru ini merupakan cara Mercedes-Benz Indonesia merayakan ulang tahun AMG ke-50. Pertama ada AMG GT R. Mobil yang lebih banyak menghabiskan waktu pengembangan di sirkuit ‘Neraka Hijau’ Nurburgring ini merupakan mobil sport yang dapat digunakan di jalan raya dengan gen mobil balap. “Mereka yang sangat mencintai olahraga bermotor akan sangat senang dengan mobil sport yang dirancang untuk dinamika berkendara ini,” kata Presiden dan CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia Roelof Lamberts di
arena GIIAS 2017 di ICE, BSD City, Tangerang. Mercedes-AMG GT R ini menggendong mesin V8 4.0 liter dengan turbocharger ganda, injeksi langsung. Mesin itu memiliki tenaga hingga 585 daya kuda pada 6.250 rpm dengan torsi maksimal 700 Nm pada 1.900-5.500 rpm. Akselerasi 0-100 km/jam cuma butuh 3,6 detik dengan kecepatan tertinggi 318 km/jam. Mobil ini dijual dengan harga Rp 5.599.000.000 off the road. Yang kedua adalah AMG E 43 4MATIC. Setelah peluncuran E-Class terbaru, ini merupakan varian performa tinggi pertama dari MercedesAMG untuk E-Class. Mobil ini menggendong mesin V6 biturbo 2.996 cc. Mobil ini dibanderol Rp 1.849.000.000. Terakhir adalah AMG GLC 43 4MATIC Coupe. Mobil ini memadukan kelincahan, keanggunan dan kegunaan sehari-hari. Mercedes-AMG GLC 43 4MATIC Coupe menggunakan mesin V6 biturbo berkapasitas 2.996 cc. Mobil ini dibanderol Rp 1.529.000.000.
KESEHATAN
www.joglosemar.co
9
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Kencing Sambil Duduk Lebih Baik Bagi Pria
K
encing sambil duduk, menurut ahlinya, akan sangat membantu pria yang mengalami kesulitan berkemih. Masalah seperti itu biasa dialami oleh pria dengan infeksi saluran kemih atau LUTS (Lower Urinary Tract Symptom). “Apabila sudah mengalami keluhan saluran kemih seperti mengedan atau pancaran urine lemah, posisi duduk atau jongkok bisa lebih baik karena terbantu dengan tekanan
abdomen atau perut,� jelas dr Harrina E Rahardjo SpU(K) dari Departemen Urologi FKUI-RSCM, Selasa (22/8). Pasien dengan LUTS adalah mereka yang memiliki keluhan berkemih, seperti buang air kecil mengedan, tidak tuntas, tidak lampias, dan terputusputus. LUTS pada pria bisa disebabkan karena pembesaran prostat atau kelemahan otot kandung kemih. Biasanya dialami pria usia 50 tahun ke atas. “Pada kasus-kasus ini, buang
air kecil duduk atau jongkok tampaknya lebih membantu pancaran kencingnya karena terbantu dengan tekanan otot-otot perut saat duduk atau jongkok,� terangnya lagi. Sementara itu, kencing duduk maupun berdiri tidak berpengaruh signifikan pada pria sehat. “Dari segi praktik memang lebih mudah berdiri. Untuk pria sehat, posisi berdiri atau duduk tidak berbeda dalam hal kuatnya pancaran urine atau sisa urine di kandung kemih,� jelas dr Harrina.
Hal ini didasarkan pada sejumlah studi, di antaranya artikel meta analisis 2014 berjudul Urinating Standing versus Sitting: Position Is of Influence in Men with Prostate Enlargement yang dipublikasikan dalam Jurnal Plos One. Sama seperti kesimpulan studi tersebut, dr Harrina menyebutkan bahwa manfaat dari kencing duduk pada pria bisa lebih dirasakan oleh mereka yang mengidap LUTS atau infeksi saluran kemih. “Pada kasus-kasus ini, bak duduk
atau jongkok tampaknya lebih membantu pancaran kencing karena terbantu dengan tekanan otot-otot perut saat duduk atau jongkok,� terangnya. Sementara itu, menanggapi anggapan bahwa kebiasaan kencing sambil duduk bisa meningkatkan kualitas seksual, dr Harrina meragukannya. “Kemampuan seksual pria tidak ditentukan oleh posisi berkemih mestinya,� jawabnya singkat. Namun kencing duduk di kalangan pria mulai tren kare-
na dianggap lebih bersih dan menjaga kebersihan toilet duduk. “Untuk kebersihan, kencing duduk lebih bersih,karena seluruh urine masuk ke toilet,� kata dr Harrina. Para ahli di luar juga mengamati hal yang sama. Menurut dr Stephen Soifer, ahli paruresis (sindrom kandung kemih) yang menghabiskan banyak waktu untuk mengamati desain dan kebiasaan di toilet, kebiasaan pria kencing duduk ini dimulai karena adanya gerakan untuk menjaga kebersihan
toilet. “Asalnya dimulai di Jerman. Gerakan perempuan hadir untuk membuat pria duduk saat mereka berkemih. Alasannya karena cara pria berkemih sambil berdiri mengotori kursi toilet mereka,� jelas dr Soifer dikutip dari Vice. Untuk menghindari masalah kebersihan yang tak diinginkan dari penggunaan toilet duduk oleh pria, kini fasilitas toilet berdiri sudah tak asing lagi ditemui di toilet umum khusus pria. # Widi Purwanto
Ketiak Menghitam, Gosok dengan Lemon dan Batu Apung
M
# Widi Purwanto
lotuswriting.com
menshealth.com
Deteksi Kanker Sejak Dini dengan Tes Darah
Sejuta Manfaat Minum Air Putih Saat Perut Kosong
K
B
anker terkenal sebagai salah satu penyakit mematikan. Tapi, penelitian saat ini menemukan terobosan baru. Ini tentu menjadi kabar baik, karena peneliti mulai menemukan cara baru dalam mendeteksi kanker sejak dini. Dilansir dari laman Reader’s Digest, para peneliti dari Johns Hopkins University mencoba penelitian melalui serangkaian tes darah baru yang dapat mendeteksi kanker sebelum pasien merasakan gejalanya sama sekali. Studi yang dipublikasikan dalam jurnal Science Translational Medicine, mengklaim dapat mendeteksi kanker sejak dini. Dalam studi tersebut dipaparkan bahwa para peneliti dapat mendeteksi sejak dini penyakit kanker sebelum menyebar menjadi stadium lanjut. Mulai dari kanker payudara, kolon, paruparu, serta kanker rahim. Tes ini dilakukan peneliti pada pasien yang berada pada fase awal kanker. Detek-
sinya dilakukan melalui tes darah. Faktanya, tes darah itu dapat mendeteksi kanker sebesar 45 persen pada pasien kanker paru, 67 persen pada kanker rahim, dan 67 persen pada kanker payudara. Secara keseluruhan, tes darah dapat dilakukan pada tahap awal penyakit kanker ini. Teliti pada keakuratan penyakit kanker berfungsi besar pada kesehatan di masa depan. Terlebih, tahap awal kanker yakni berupa tumor, terkadang sering diabaikan. “Banyak yang tidak ingin skrining untuk deteksi kanker, kecuali benar-benar ada tandanya. Padahal, kalau sudah ada tumornya, itu yang sudah sulit ditangani,� ujar National Cancer Institute, dr Wyndham Wilson seperti dikutip di Viva. Para peneliti berharap perkembangan tes dengan metode targeted error correction sequencing ini dapat semakin membantu. Di mana melalui metode ini, mereka dapat mendeteksi gen kanker pada 58 orang. # Widi Purwanto
anyak yang mengatakan jika minum air putih saat perut masih dalam keadaan kosong, sangat menyehatkan. Tidak hanya membantu membersihkan perut, tapi juga masih banyak sejumlah manfaat lainnya. Berikut adalah manfaat minum air putih saat perut kosong seperti dilansir laman Times of India, Selasa (22/9): Membuang racun Ritual ini tidak hanya mendetoksifikasi tubuh, tapi juga mengurangi rasa kembung dan menstimulasi enzim yang mengendalikan saluran cerna. Memancing rasa lapar Sebelum sarapan, minum segelas air bisa meningkatkan nafsu makan dan memperlancar metabolisme. Mencegah sakit kepala Minum air putih bisa mencegah dehidrasi dan secara alamiah mencegah sakit kepala. Selain itu, juga
xpresico
emiliki ketiak hitam sering kali merusak penampilan dan mengurangi rasa percaya diri ketika memakai baju tanpa lengan. Untuk mengatasinya banyak orang melakukan banyak perawatan, yang tentunya merogoh kocek dalam-dalam. Dokter Corina Nursyeima dari The Clinic Beautylosophy Tebet mengatakan, ketiak atau jenis lipatan apa pun pada tubuh rentan terhadap perubahan warna. Sebab area tersebut memiliki kulit tipis, sehingga mudah menggelap. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kebersihan ketiak dengan cara alami. Menjaga dengan tidak memakai deodoran sembarangan agar tidak membuat ketiak menghitam. Lalu, misalkan ketiak sudah terlanjur menghitam cobalah gunakan lemon yang digosokkan pada ketiak menghitam. Diamkan selama kurang lebih 5 sampai 10 menit hingga meresap ke kulit. Kemudian gunakan batu apung, gosok secara lembut agar terjadi pengelupasan sel-sel kulit mati. Dengan pengerjaan yang rutin maka ketiak akan terlihat lebih cerah. “Sebenarnya untuk menyamarkan ketiak yang menggelap atau hitam diawali dengan menjaga kebersihan ketiak itu sendiri. Namun kalau memang sudah terlanjur gelap bisa gunakan lemon dan digosok dengan batu apung pelan-pelan,� ujar dr Corina seperti dikutip di Viva, Selasa (22/8). Dia menuturkan, kurangi menggunakan pakaian yang terlalu ketat. Sebab pakaian yang ketat dapat membuat kulit ketiak menjadi terkikis, lecet, dan semakin menggelap. Cara selanjutnya yaitu dengan menggunakan pasta baking soda yang digunakan menjadi scrubbing. Serta perbanyaklah minum air putih agar kulit dapat terhidrasi dengan baik. “Kulit ketiak hitam muncul akibat adanya penumpukan sel kulit mati, untuk itu hindari memakai baju yang ketat agar kulit tidak lecet. Menggunakan pasta baking soda sebagai scrubbing juga dapat menyamarkan ketiak yang menggelap,� ucapnya.
bisa mencegah bau mulut dan infeksi oral. Menambah energi Air putih bisa mengaktivasi RBC dan akibatnya, kadar oksigen dalam darah akan meningkat, sehingga membuat energi terisi sepanjang hari. Membantu menurunkan berat badan
Air putih bisa membantu membuang racun-racun yang menurunkan metabolisme. Dengan demikian, membantu membakar lebih banyak kalori. Meratakan warna kulit Karena minum air putih dapat mendetoksifikasi tubuh, secara alami semua sel mati juga terbuang. Dengan begitu, kulit bisa menjadi lebih bersih. # Widi Purwanto
*'+ ,,' - -.
! "! # $$ # % " &
' ! ! "! # $$ # % " & "! # $$ # % " & (
)
)
(
)
)
)
)
)
)
)
(
OLAHRAGA
10
ok
Skuad Persis Solo Diliburkan Dua Hari SOLO—Skuad Persis Solo mendapat jatah libur dua hari setelah menjalani dua pertandingan dalam waktu empat hari. Tim besutan Widyantoro baru akan berlatih lagi pada Kamis (24/8) esok. Menjalani dua laga berat lawan Persipon Pontianak, Jumat (18/8) serta lawan PSIS Semarang, Senin (21/8), membuat penggawa Laskar Sambernyawa dalam kondisi kelelahan. Hal itulah yang mendasari tim pelatih memberi libur dua hari pada M Wahyu dan kawan-kawan. Jeda tanpa latihan ini diharapkan bisa dimanfaatkan para pemain dengan baik. Pasalnya, setelah ini mereka harus berkonsentrasi penuh untuk melakoni dua laga yang menentukan nasib mereka ke babak 16 besar. “Ada beberapa pemain yang kondisinya menurun. Agung Supriyanto saat lawan PSIS sebenarnya juga kurang bugar. Makanya tim diliburkan dua hari agar bisa fresh lagi pada latihan hari Kamis,” terang Pelatih Persis Solo, Widyantoro, Selasa (22/8). Bila menilik jadwal Liga 2, Persis Solo akan melakoni laga lawan PSIR Rembang di Stadion Manahan Solo, 11 September mendatang. Na-
www.joglosemar.co
rabu, 23 Agustus 2017
D
Widyantoro Pelatih Persis mun sebelum itu, Laskar Sambernyawa juga akan bertemu PSIR dalam lanjutan pertandingan tandang 23 Juli lalu. Kala itu, laga terhenti menit 50 karena terjadi kerusuhan antarsuporter. Dari informasi yang beredar, lanjutan pertandingan akan digelar 5 September mendatang di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Namun hingga saat ini, baik Persis Solo maupun PSIR Rembang belum menerima surat pemberitahuan resmi dari PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator Liga 2. “Katanya seperti itu (5 September di Mako Brimob). Tapi sampai saat ini belum ada pemberitahuan lagi. Semoga saja jadwal segera keluar agar disesuaikan dengan program latihan,” tutur pelatih asal Magelang tersebut.
Liverpool vs Hoffenheim
Bukan Waktunya Coba-Coba LIVERPOOL—Liverpool sebentar lagi bisa menapakkan kakinya di Liga Champions. Asalkan The Reds bisa menuntaskan kemenangan cleansheet atau minimal hasil imbang saat lawan Hoffenheim dalam pertandingan leg 2 play off Liga Champions, Kamis (24/8) dini hari. Pada leg 1, Liverpool mengalahkan wakil Jerman, Hoffenheim dengan skor 1-2. Meski menang di leg pertama, namun mereka hanya unggul satu gol saja dari sang tamu sehingga skor tersebut masih bisa terkejar. Jadwal padat sudah menanti Liverpool sejak awal musim. Belum lagi ditambah dengan cederanya beberapa pemain. Tercatat Adam Lallana, Nathaniel Clyne, Danny Ings dan Philippe Coutinho diprediksi masih akan absen pada laga ini karena faktor cedera. Melihat kondisi itu, Klopp harus memutar harus pandai-pan-
dai mengatur rotasi. Bersua Palace pada pekan kedua Premier League di Stadion Anfield, Klopp memutuskan untuk mengistirahatkan sejumlah pemain pilar, mulai dari Dejan Lovren, Alberto Moreno, Emre Can, hingga Mohamed Salah. Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengungkapkan bahwa menghadapi Hoffenheim dia akan memainkan tim terbaik setelah melakukan rotasi di pertandingan Premier League pekan lalu. Pada leg kedua play off Liga Champions melawan Hoffenheim di Anfield tengah pekan ini, Klopp mengatakan bahwa tim terbaik akan dia mainkan. “Anda tak bisa melakukan rotasi pada kualifikasi Liga Champions. Intensitas di Liga Champions sangat sulit, untuk kedua tim bukan hanya untuk kami, pertandingan di Liga Champions sangat spesial dan
Arnold
Mignolet
Lovren
Matip Robertson
Wijnaldum
Salah
Wagner
Firmino Mane
Klopp mengatakan bahwa tim terbaik akan dia mainkan.
# Detik | Cisilia Perwita S
Kramaric
Zuber
Kamis (24/8) ·01.45 WIB
VS
LIVERPOOL Juergen Klopp 4-3-3
# Nofik Lukman Hakim
dua gol di Anfield. Kami akan mengerahkan segalanya di pertandingan nanti karena kami masih punya kesempatan untuk mencapai babak grup,” jelasnya dilansir Goal.
Nordtveit Baumann Kaderabek Vogt Rupp Demirbay Gnabry Hubner
Can
Henderson
karena itulah kami membuat perubahan saat melawan Crystal Palace,” tandasnya. The Reds tercatat hanya menelan satu kekalahan dari 5 laga kandang terakhir mereka di Liga Premier. Mereka tidak pernah kalah di 14 pertandingan kandang menghadapi tim asal Jerman. Namun Hoffenheim sendiri juga tercatat hanya kalah satu kali dari 5 partai tandang terakhir. Liverpool wajib waspada penuh dengan Hoffenheim. Kevin Vogt, kapten Hoffenheim cukup yakin untuk membalikkan ketertinggalan dari Liverpool dan menekankan bahwa timnya punya peluang untuk menembus babak grup Liga Champions. “Kami tampil bagus melawan Bremen dan melawan Liverpool di leg pertama. Saya tidak punya keraguan kita bisa mencetak
HOFFENHEIM 3-4-2-1 Julian Nagelsman
Firmino Twitter
Kejuaraan Tenis Pelajar Asia 2017
Putra Indonesia Tantang Thailand di Final SOLO—Tim putra Indonesia akan menantang Thailand pada babak final kejuaraan tenis pelajar Asia 2017 di Lapangan Tenis Manahan, Rabu (23/8) siang. Kepastian ini didapat setelah M Rifqi Fitriadi dkk menghajar Malaysia 5-0. M Althaf menjadi pembuka kemenangan Indonesia atas Malaysia, kemarin. Dia tanpa kesulitan membekuk Muhammad Aiman
B Hamdan 9-1. Keberhasilan itu berlanjut dengan kemenangan M Rifqi Fitriadi atas Nuafal Siddiq B Kamaruzzaman 9-3. Setelah dua tunggal sukses, dua ganda juga tanpa kesulitan membukuk wakil Negeri Jiran. Pasangan Iswanaru Kusumo/Indra Wahyu mengalahkan Yugantaarshwar/Troy Teo Tiong 9-2. Serta Ari Fahresi/Bagus Laksono menga-
lahkan Satverr Singh/Noor Suhail 9-5. Pada partai kelima atau ketiga tunggal, Rindosa Wijaya mengalahkan Muhammad Irzad 9-1. Kemenangan atas Malaysia membuat Indonesia bertengger di tempat teratas grup B. Sebelumnya, Indonesia menaklukkan Singapura 4-1. Sementara Thailand yang menjadi lawan juga merupakan pemuncak grup A. Dalam dua
pertandingan, Tonkla Mulada dkk mengalahkan India 4-1 dan Tiongkok 5-0. Sementara perebutan tempat ketiga mempertemukan India melawan Malaysia. “Pertandingan final akan berlangsung di lapangan 4, 7 dan 8. Sementara perebutan tempat ketiga digelar di lapangan 1,2 dan 3,” terang Panitia Bidang Pertandingan, Yayan Rubaeni, Selasa (22/8) sore.
Di sektor putri, Indonesia juga mampu mengalahkan Malaysia dengan skor 5-0. Fitriana Sabrinia mengalahkan Nil Farah Binti Fahrol Roozi 9-0 dan Janice Tien mengalahkan Haarini 9-3. Dua ganda, Shervita Aulana/Putri Sanjungan menaklukkan Nor Aida/Hannah Yip 9-3 dan Fadona Titalyana/Novela Rezha membekuk
Ezatul Syafiqah/Nur Anies 9-0. Serta Samantha Nanere membekuk Sukhirti Chandran 9-4 Pada pertandingan hari ini, Fitriana Sabatini dkk akan menghadapi Singapura dan Thailand. Dalam fase grup, Indonesia berada di posisi dua, dibawah Thailand dengan dua kemenangan serta agregat poin 10-0. # Nofik Lukman Hakim
SEA GAMES 2 17
MALAYSIA 4INDONESIA 4 SINGAPURA 4THAILAND 4VIETNAM 4MYANMAR 4FILIPINA 4LAOS 4BRUNEI 4KAMBOJA 4TIMOR LESTE
Menembak Akhiri Puasa Emas Antara | Sigid Kurniawan
BENTANGKAN BENDERA—Atlet jalan cepat Indonesia, Hendro, membentangkan bendera Merah Putih setelah mengikuti final jalan cepat 20.000 meter putra SEA Games XXIX di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (22/8).
Hat-trick Hendro Yap Kuala Lumpur—Hendro Yap menunjukkan kualitasnya di nomor 20km jalan cepat putra pada SEA Games 2017. Dia sukses meraih medali emas. Dalam pertandingan di Bukit Jalil National Stadium, Kuala Lumpur, Selasa (22/8), Hendro finis terdepan. Dia hanya butuh waktu 1 jam 32 menit dan 11 detik untuk merampungkan lintasan. Tak hanya meraih emas, Hendro sekaligus berhasil memecahkan rekor SEA Games yang sudah berumur 18 tahun milik Harbans Singh Narin-
de. Atlet Malaysia itu mencatatkan waktu 1 jam 33 menit 47 detik pada SEA Games 1997. Selain itu, medali emas itu menjadi hat-trick medali emas Hendro di SEA Games. Hendro sudah mendapatkannya pada ajang serupa 2013 dan 2015. “Saya sangat bangga dan senang, Ini kado untuk hari ulang tahun Republik Indonesia ke-72. Saya tetap percaya dan tetap stabil serta menjaga konsistensi kecepatan saya sepanjang perlombaan. Saya sudah men-
dapatkan dua kali peringatan maka akan sangat berbahay kalau saya sampai emosi. Makanya, saya tak boleh emosi,” tutur dia. Selain peristiwa di lapangan, Hendro juga mengungkapkan penyambutan kurang oke saat tiba di Kuala Lumpur. Beruntung dia memiliki tim yang solid. “Kami tidak ada LO, bus, dan hotel tidak jelas. kami hampir sampai emosi. Tapi, pelatih dan manajer selalu mengukuhkan agar kami jangan terpancing,” ucap dia. # Antara
KUALA LUMPUR—Cabang olahraga menembak akhirnya mengakhiri puasa emas setelah M Naufal Mahardika yang turun pada nomor 10 m air refile mampu meraih hasil terbaik pada SEA Games 2017 di National Shooting Range Centre, Subang, Malaysia, Selasa. Sebelum meraih medali emas di Malaysia, pencapaian terbaik atlet Indonesia diraih saat kejuaraan dua tahunan ini diraih saat SEA Games 2011 di Palembang. Dengan demikian butuh waktu enam tahun untuk meraihnya. “Medali emas ini sangat berharga karena terakhir kali meraih emas pada SEA Games Palembang. Ini adalah sebuah pencapaian yang patut untuk diapresiasi,” kata manajer tim menembak Indonesia, Yoshie Agusta Akbar. Pada pertandingan yang penuh sensasi ini, atlet menembak terbaik Indonesia itu mampu mencatatkan total 245,4 poin, sehingga medali emas bisa dibawa pulang. Untuk medali perak direbut oleh atlet asal Singapura, Muhamad Irwan dengan 241,8 poin. Untuk perunggu direbut
Nafis Tortu asal Thailand dengan 222,2 poin. Perolehan medali emas nomor 10 meter air refile ini, kata Yoshie, diharapkan mampu menjadi motivasi bagi atlet lain untuk mengikuti prestasinya. Khusus untuk Naufal, masih ada tiga nomor lagi yang akan diikuti.”Dia masih punya peluang untuk mendapatkan emas. Semoga prestasi ini terus berlanjut,” katanya. Peraih emas Muhammad Naufal Mahardhika baru berusia 16 tahun. Marsono menilai hasil oke Oval itu wajar. Dia memang digadang-gadnag untuk menyumbangkan medali emas. “Ini sudah sesuai ekspektasi kami, tetapi masih ada tiga event lagi. Jadi, semoga semuanya bisa tercapai,” ungkap Kepala pelatih tim nasional menembak Indonesia, Marsono Sebelumnya, Indonesia meraih dua emas lainnya dari cabang wushu dan panahan. Atlet wushu Indonesia, Juwita Niza Wasni, mempersembahkan medali emas dari nomor kombinasi Nangun dan Nandao.
Indonesia meraih dua emas lainnya dari cabang wushu dan panahan.
“Kita latihan udah begitu banyak, panjang prosesnya. Trus untuk tanding cuma satu menit 30 detik atau 20 detik lah. Itu kan momen yang menentukan latihan kita selama ini. Jadi ya pasti tegang, “ kata Niza. Meski demikian, Niza tak mau besar kepala. Berikutnya dia harus terbang ke Taipei untuk tampil di Universiade pada 26-29 Agustus ini. “Mungkin aku musti banyak latihan lagi ya, karena aku merasa masih ada kekurangan,” sambungnya. Adapun dari cabang panahan, medali emas dipersembahkan oleh pasangan Riau Ega Agatha dan Diananda Choirunisa yang turun pada nomor recurve beregu campuran. Riau Ega dan Diananda meraih emas setelah mengalahkan pasangan Malaysia, Khairul Anuar/Nur Aliya, dengan skor 5-3. # Antara | Detik
Cabang Bulutangkis Putra
Pemanasan Lawan Thailand di Semifinal KUALA LUMPUR—Tim bulutangkis putra Indonesia melangkah ke semifinal setelah tampil gemilang menghadapi Kamboja di babak perempat final SEA Games 2017 di Axiata Arema Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa. Jonatan Christie dan kawan-kawan mampu mengalahkan Kamboja dengan skor 3-0, setelah pebulu tangkis
yang akrab dipanggil Jojo itu, mampu membuka kemenangan atas Chanmara Tep dengan skor 21-13 dan 21-13. Pada pertandingan kedua giliran Ihsan Maulana Mustofa yang sukses menghentikan laju Cheng Phrrom dengan skor 21-5 dan 21-3. Kondisi ini membuat kedudukan menjadi 2-0 untuk Indonesia. Lolosnya Indonesia ke se-
mifinal seperti tim putri ditentukan oleh tunggal ketiga yaitu Firman Abdul Kholik. Pada pertandingan penentuan itu, Firman mengalahkan Sopheaktra Leng dengan skor 21-5 dan 21-6. Hasil yang diraih oleh Jonatan Christie dan kawan-kawan ternyata telah sesuai dengan prediksi oleh manajer tim bulu tangkis Indonesia, Susy Susanti. Man-
tan ratu bulu tangkis itu, melihat tim Indonesia memang masih di atas lawan. “Memang kita lebih unggul. Namun, sebelum bertanding kami sudah menekankan kepada atlet untuk fokus dan jangan anggap remeh lawan,” kata Susy Susanti. Menurut dia, pertandingan melawan Kamboja bisa dikatakan sebagai pemanasan sebelum bertanding di
semifinal untuk menghadapi Thailand yang secara kualitas lebih baik daripada Kamboja. “Besok, Rabu (23/8) kami akan berhadapan dengan Thailand yang tidak bisa dibilang mudah. Yang jelas hari ini para pemain tampil cukup baik. Semoga mereka terus dalam kondisi terbaik,” kata peraih emas Olimpiade 1992 itu. # Detik
Antara | Sigid Kurniawan
BERAKSI—Pebulu tangkis Indonesia Jonatan Christie mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis Kamboja Chanmara Tep dalam perempat final beregu putra SEA Games XXIX Kuala Lumpur di Axiata Arena, kawasan Bukit Jalil, Malaysia, Selasa (22/8).
SAMBUNGAN
www.joglosemar.co
11
RABU, 23 AGUSTUS 2017
Garuda Menjaga......................................................................................................................................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Sepanjang 90 menit, pertandingan berlangsung mendebarkan. Vietnam langsung mengambil inisiatif serangan di awal-awal laga dengan melancarkan gempuran ke sisi kiri pertahanan Indonesia. Indonesia baru bisa melepaskan tembakan ke pertahanan Vietnam di menit ke-17. Febri Hariyadi, yang melakukan penetrasi dari sisi kanan ke sisi tengah melepaskan tembakan spekulasi, namun bola hasil tendangannya masih melambung tinggi di atas gawang. Di menit ke-26, Satria Tama bermain sangat gemilang di bawah gawang Indonesia. Kiper 20 tahun itu berhasil mementahkan sontekan Ho Tuan
Tai dan tembakan jarak jauh dari Phong Hong Duy. Peluang emas didapat Indonesia pada menit ke-30. Yabes Roni, yang menyisir bola dari sisi kanan mengirim umpan pendek ke Ezra Walian yang kemudian dilanjutkan ke Septian David Maulan. Pemain nomor punggun 29 itu pun melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, namun bola hasil tendangannya masih bisa ditepis Phi Minh Long. Empat menit jelang turun minum, Indonesia kembali memberi ancaman ke pertahanan Vietnam. Ezra melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti lawan untuk melepaskan umpan silang mendatar.
Namun, usaha itu tak membuahkan gol lantaran lawan lebih cepat menyapu bola. Hingga babak pertama usai skor 0-0 tak berubah. Di babak kedua, Vietnam masih mendominasi permainan. Namun, mereka kerap kesulitan masuk ke dalam kotak penalti lawan lantaran Indonesia menumpuk pemain di kotak penalti. Di menit ke-64 Indonesia mengalami kerugian. Hanif harus menerima kartu kuning kedua setelah melepaskan pukulan ke wajah pemain Vietnam. Tak lama berselang, Satria Tama yang bermain gemilang harus ditarik keluar lantaran cedera. Kartika Ajie,
yang belum fit setelah cedera melawan Timor Leste terpaksa dimainkan. Unggul jumlah pemain membuat Vietnam semakin di atas angin. Mereka bahkan sempat merobek jala gawang Indonesia sebanyak dua kali di menit ke-71. Namun, gol tersebut dianulir lantaran Phong Hong Duy dan Tuan Tai lebih dulu berada di posisi offside. Di masa injury time menit pertama, Vietnam mendapat peluang emas. Tuan Tai yang lolos dari posisi offside berhasil melepaskan tembakan persis di depan Kartika Ajie. Namun, bola hasil sepakan sang pemain masih bisa dimentahkan kiper Indonesia. Hingga
laga usai 0-0 tak berubah. “Selamat kepada fans yang sepanjang pertandingan memberikan dukungan. Indonesia pantas bangga karena para pemainnya berjuang. Sejak kami datang ke sini kami fokus di setiap pertandingan, pertandingan demi pertandingan. Saya tahu tidak ada recovery. Tapi buat kami setiap laga adalah pertandingan final, “ ujar pelatih Luis Milla seusai laga. Hasil itu membuat Garuda masih terpaku di peringkat
tiga dengan delapan poin. Sedangkan Vietnam mengumpulkan 10 poin sama dengan Thailand. Vietnam menempati peringkat satu karena memiliki selisih gol lebih banyak 11 gol. Thailand memiliki selisih gol 4. Timnas Indonesia bakal menghadapi Kamboja di laga terakhir pada Kamis (24/8) di Stadion Shah Alam. Indonesia wajib pesta gol di laga terakhir ini agar bisa menjaga produktivitas gol untuk lolos ke semifinal.
Langkah Indonesia bakal lebih mulus jika Vietnam kalah di laga terakhir fase grup B nanti. Sedangkan jika Vietnam dan Thailand imbang, maka produktivitas gol ketiga tim menentukan. Soalnya, ketiga tim akan memiliki poin sama 11. Dengan demikian, Indonesia wajib menang besar lawan Kamboja. Tinmas wajib berharap Thailand bisa kalahkan Vietnam agar langkah ke semifinal bisa lebih terbuka. #Detik | Cisilia Perwita S
15.000 Orang................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Dijelaskan, tamu undangan yang hadir berasal dari seluruh Indonesia. Untuk itu, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) menurut Budi Yulistianto, sudah memerintahkan gubernur, bupati, walikota untuk menghadirkan 10 orang di acara tersebut. Bahkan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) juga memerintahkan kepala desa di Jateng untuk hadir. Presiden Jokowi sendiri direncanakan hadir untuk membuka kegiatan tersebut, yang dilanjutkan dengan Mendagri dan Menteri Koordinator. “Rapat koordinasi dengan Pemerintah Pusat terus kita lakukan sampai menjelang pelaksanaan kegiatan tersebut. Di rundown acara
itu tamu VVIP ada 22 orang,” ungkap Sekretaris Daerah (Sekda) Surakarta tersebut. Setelah pembukaan dilakukan di Stadion Manahan, Solo, peserta kemudian akan melakukan rembuk nasional di sejumlah tempat. Tempat-tempat yang digunakan antara lain Hotel Alila, Hotel Megaland, Hotel Paragon, The Sunan Hotel dan Hotel Best Western Solo Baru. Dijelaskan, di masingmasing tempat (hotel), peserta rembuk nasional ada sekitar 500 orang, sehingga perlu dibagi per kelompok yang terdiri dari 100 orang. Karena itu, jelas Budi, dibutuhkan tempat yang luas untuk memenuhi
jumlah peserta yang ada. “Setelah pembukaan itu mereka menggelar rembuk nasional di lima hotel yang sudah kita siapkan. Di tempat itu menurut kita yang sesuai untuk menampung mereka,” kata dia. Lebih lanjut dijelaskan Budi, peserta diperkirakan akan berada di Solo satu hari satu malam, sehingga waktu yang disediakan dapat dimanfaatkan oleh para tamu untuk menikmati Kota Solo, seperti kuliner maupun wisatanya. Kedatangan para tamu diperkirakan hari Jumat (25/8) siang, dan pembukaan acara direncanakan pukul 15.00 WIB. Malam harinya peserta bisa menikmati Kota Solo se-
belumnya besok melaksanakan acara di sejumlah tempat. “Kemungkinan mereka di Solo sampai Minggu. Kita tetap mempromosikan Kota Solo ke para peserta,” imbuhnya. Untuk hari terakhir kegiatan revolusi mental jatuh Minggu (27/8) dan akan dilakukan karnaval saat Solo Car Fre Day (CFD) di Jalan Slamet Riyadi dari Sriwedari sampai Balaikota. Penutupan akan dilakukan di kawasan Benteng Vastenburg dengan berbagai acara seperti pentas seni. “Minggu penutupan, nanti paginya karnaval dan malamnya di Benteng Vastenburg,” pungkasnya. #Ari Welianto
Dari Penjual.................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Tak butuh waktu lama, 36.000 liter air bersih yang digelontor dengan tujuh mobil tangki itu ludes hanya sekejap. Kepala BPBD Sragen, Dwi Sigit Kartanto mengungkapkan droping dari bantuan Komunitas Jarang Pulang Sragen itu terdistribusi untuk 10 RT di Dukuh Kowang yang merupakan wilayah kekeringan terparah sejauh ini. “Total ada 414 KK dan 1.242 jiwa di 10 RT Dukuh Kowang yang saat ini memang membutuhkan bantuan air bersih. Kemarin kita sudah bantu droping, hari ini tadi dari Komunitas Jarang Pulang,” paparnya. Bendahara Komunitas As-
hoco Jarang Pulang sekaligus Sekda Sragen, Tatag Prabawanto mengungkapkan ada 20 tangki air bersih yang disalurkan Komunitas Jarang Pulang. Bantuan itu digalang dari urunan sukarela anggota komunitas yang selama ini beranggotakan lintas profesi yang bermarkas di angkringan Shoping Center Pasar Sragen tersebut. “Anggotanya ada mulai dari penjual rokok, pedagang angkringan, bupati, mantan bupati, Wadan Paspampres (Kolonel Maruli Simanjuntak), Mantan Dandim (Kolonel Wahyu Sugiyarto), Forkompi-
da, Kapolres, Kajari, Dandim, Danyon, pengusaha, kontraktor hingga bakul HIK. Semua ikut saweran seikhlasnya. Setelah terkumpul kita wujudkan 20 tangki air bersih itu. Yang tujuh dibantukan ke Kowang, tiga tangki ke Jenar dan sepuluh tangki nanti mana yang membutuhkan lagi, “ paparnya kemarin. Menurutnya, aksi sawer itu digalang sebagai bentuk kepedulian komunitas Jarang Pulang terhadap fenomena sosial yang terjadi di wilayah Sragen. Ketua Komunitas Jarang Pulang yang juga Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Wid-
jo Purwanto mengungkapkan gerakan saweran untuk membantu warga krisis air itu digagas menyelaraskan semangat komunitas itu yang dibentuk untuk tujuan sebisa mungkin bermanfaat dan membantu di bidang sosial. “Ketika ada masyarakat yang mengalami kesusahan, musibah dan butuh bantuan, seketika itu anggota pasti akan kumpulkan saweran. Jadi komunitas ini memang dibangun bukan hanya sekadar nongkrong sampai malam-malam dan jarang pulang, tapi kami juga peduli dan berfikir untuk Sragen,” jelasnya. #
Antara | Hendra Nurdiyansyah
PENGHAPUSAN TATO GRATIS—Relawan dari Gerak Bareng Community menghapus tato warga di Teras Dakwah, Kampung Nitikan, Umbulharjo, DI Yogyakarta, Selasa (22/8). Gerak Bareng Community bekerja sama dengan Islamic Medical Service (IMS) dan DPP Hidayatullah menyelenggarakan program layanan hapus tato gratis untuk warga dengan syarat hafal Surat Ar-Rahman.
Pabrik Makroni..................................................... sambungan dari Hal 1 Ani Purwani, salah satu karyawan mengatakan, pada saat akan istirahat makan siang, dia melihat ada percikan api ke tungku penggorengan. “Saya melihat ada percikan api dan api itu tiba-tiba api terus membesar. Semua langsung berhamburan berusaha memadamkan tapi karena apinya terus membesar, akhirnya ada lari keluar,” katanya. Banyaknya material yang mudah terbakar, menurut dia, menyebabkan api sulit dikendalikan. Para karyawan dan
warga sekitar mencoba memadamkan kobaran api, namun gagal. Empat mobil pemadam kebakaran (PMK) yang berasal dari Solo dan dua dari Karanganyar yang tiba di lokasi sesaat setelah terjadinya kebakaran, berupaya melokalisir dan memadamkan api agar tidak merembet ke pemukiman warga. Beruntung berkat kerja keras pemadam, api berhasil dijinakkan selang satu jam kemudian. Akan tetapi, kobaran api sudah terlanjur menghanguskan bagian produksi di pabrik tersebut.
Melawan Kanker.................................................... sambungan dari Hal 1 “Mungkin aku jadi sadar diri aja sih. Jadi maksudnya kayak nolak atau cuma suggest aku, cuma agak ngurangin seafood gitu. Karena seafood kalau untuk aku itu buat masalah tiroid tinggi,” kata Rachel Amanda di Sofia Restauran Gunawarman, Kebayoran Baru, Senin (21/8) malam. Manda menjelaskan bahwa tumor tiroid yang dideritanya berada disebelah kanan dan sudah diangkat setelah menjalani operasi kala itu. “Aku ada tumor tiroid dan akhirnya dioperasi pada saat itu. Karena takut tumor itu ganas, ternyata tumor itu jinak.
KELILING
Tiroid kan ada dua bentuknya ada kiri dan kanan. Tumorku ada di sebelah kanan,” ucapnya. Setelah menjalani operasi, rupanya baru ketahuan bahwa Manda menderita kanker kapilarit dan masih sangat awal. “Ternyata tumornya jinak tapi pas di cek sebelah kiri, sudah ada anak sel. Jadi disitu aku ketahuan kanker memang tapi masih namanya kanker kapilarit. Jadi dokter pun ambil tindakan sekali terus kelar. Tiroid ini memang tipe yang paling jinak,” ujar dia. Di tengah perjuangannya melawan kanker tiroid, ia be-
Selasa SELASA Rabu RABU Kamis Jumat KAMIS
PENDAKI LAWU TEWAS—Petugas dan relawan menyiapkan pemulangan jenazah Sularno pendaki Gunung Lawu yang tewas usai diotopsi di Cemoro Sewu, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Selasa (22/8) malam. Sularno asal Karanganyar, Jawa Tengah melakukan pendakian sejak 16 Agustus 2017 dan ditemukan tewas diduga akibat hipotermia di petilasan Prabu Brawijaya V kawasan puncak Hargo Dalem yang merupakan salah satu dari puncak Gunung Lawu, Selasa (22/8) pagi.
Petani Tewas................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Meski sempat dilarikan dan dirawat ke RSUD Sragen, petani malang itu akhirnya tak terselamatkan. Kondisi luka bakar yang hampir di sekujur tubuhnya membuat korban mengembuskan napas terakhir saat dirujuk ke RS Sardjito Yogyakarta. Informasi yang dihimpun Joglosemar, tragedi sumur dan gas maut tersebut terjadi dua hari lalu pukul 16.30 WIB. Sore itu korban diketahui hendak mengairi padinya di sawah yang berjarak beberapa meter dari permukiman. Seperti kebiasaan petani wilayah sekitar, mesin diesel dipasang dengan bahan bakar gas elpiji dan ditaruh di dalam sumur yang diperdalam. Sore itu korban memasang diesel di kedalaman sekitar 4 meter dan kemudian menghidupkannya dengan bahan bakar gas elpiji. Nahas, saat mesin dihidupkan diduga gas bocor, sehingga memantik letupan hebat. Ledakan gas berubah menjadi kobaran api. Karena posisi mesin dan korban berada di da-
lam sumur, sehingga insiden itu tak terlihat oleh sekitarnya. Api dengan cepat membakar mesin dan tubuh korban. Karena sumur cukup dalam dan sempit, korban akhirnya terjebak dan terpanggang di dalam sumur. “Ketahuannya ada yang melihat api mbulat-mbulat keluar dari sumur. Setelah didekati, di dalam sudah ada korban yang terbakar dan diesel juga terbakar. Sempat ditolong dan dibawa ke rumah sakit, tapi akhirnya meninggal kemarin,” ujar Tarno, salah satu warga. Kades Tenggak, Setyanto mengatakan, saat dievakuasi dari dalam sumur, korban memang dalam kondisi mengalami luka bakar hampir 90 persen dari tubuhnya. “Sempat dirawat di RS Sarjito, namun akhirnya nggak tertolong. Karena luka bakarnya total Mas. Kemarin langsung dimakamkan,” ujarnya. Ia menguraikan, insiden ledakan gas di dalam sumur jengglongan itu sebenarnya dialami kali kedua oleh korban. Sebelumnya, kejadian serupa
pernah menimpa korban akan tetapi berhasil selamat. Ia menyadari, bahwa kondisi sumur yang dikeruk cukup dalam dan kebiasaan petani memasang diesel dengan gas ditaruh dalam sumur itu, sangat berbahaya bagi keselamatan. Meski sudah menyadari bahayanya dan kejadian serupa sering kali terjadi, petani di wilayahnya memang terpaksa harus melakukan itu, karena satu-satunya jalan yang bisa ditempuh untuk bisa mengairi padi di kondisi kemarau seperti ini. “Korban ini dulu sebenarnya sudah pernah terbakar juga di sumur waktu ndisel. Tapi bisa selamat. Nah ini terulang lagi. Sebenarnya petani di wilayah sini sudah tahu risiko pakai gas itu sangat bahaya, tapi kadang nggak mau tahu yang penting bisa nyedot dan bisa panen,” jelasnya. Terpisah, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sragen, Muh Djazairi menyampaikan, sebenarnya setiap penyuluhan ke petani, bahaya menggunakan mesin diesel berbahan elpiji
dan ditaruh di dalam sumur yang dikeruk bermeter-meter itu, sudah sering disampaikan. Akan tetapi, terkadang petani tak menghiraukan bahaya dan risiko itu, apalagi ketika musim kemarau tiba. Ia juga prihatin mengingat kasus ledakan gas dari mesin diesel yang merenggut korban jiwa sudah sering kali terjadi. Karenanya, mengingat risiko dan bahayanya, pihaknya menyarankan apabila tetap bertahan dengan kebiasaan itu, petani hendaknya bisa memperlebar ukuran sumur, sehingga uap karbonmonoksida bisa cepat keluar dari sumur. “Kadang gas elpiji itu bocor dan uapnya bisa memicu letupan, akhirnya membakar mesin dan petani yang ada di dalam sumur. Ini kami juga sedang mengajukan bantuan pompa air dengan alat pengonversi bahan bakar gas elpiji ke Kementerian ESDM. Mudah-mudahan bisa menjadi solusi petani yang menggunakan mesin diesel dengan gas eliji, tapi tetap aman,” tegasnya. #Wardoyo
JUMAT SABTU MINGGU
Nomor Taksi Solo
:: Kec. Gemolong dan Kelurahan Banyuanyar, Kec. GemColomadu olong dan Colomadu. :: Kec. Baki dan Karanggede Halaman Parkir Pusat Oleh-Oleh : Kel. Kartasura Jongke,Singopuran Kec. Baki dan Karanggede. dan Simo : Kelurahan Singopuran Kartasura dan : Kec. Mojolaban Kec Simo :: Balaikota Surakarta Kecamatan Jebres, Kec. Mojolaban : Balaikota Surakarta : Goro Assalam : Car Free Day Jl. Slamet Riyadi Surakarta
WAKTU PELAYANAN: 08.00-14.00 WIB PERSYARATAN: BPKB asli + Fotocopy 1 lembar, STNK asli + Fotocopy 1 lembar, KTP asli + Fotocopy 1 lembar
Kosti Solo 0271 - 856300 Solo Sentral 0271 - 728728 Bengawan 0271 - 743666 Gelora 0271 - 731555 Sakura 0271 - 851851
SIM KELILING DI SOLO Senin SENIN Selasa SELASA Rabu RABU Kamis KAMIS Jumat JUMAT Sabtu SABTU
tah menjalani hidup tanpa dukungan laki-laki special. Manda itu sedang menikmati masa-masa sendiri.”Iya lagi jomblo. Karena aku lagi asyik single aja sih,” kata dia. Selain menikmati masamasa kesendiriannya, ia ini ingin fokus di karier. Manda mengaku tak merasa minder atau pengin ketika melihat teman-temannya membawa kekasih, ketika mereka sedang berkumpul bersama.”Ya karena single, aku bisa fokus ke beberapa hal yang pengin aku capai sih dalam cita-cita dan karier,” ucapnya. #Tribunnews
SAMSAT & SIM KELILING
SAMSAT KELILING Senin SENIN
Antara | Siswowidodo
Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak melalui Kapolsek Gondangrejo, AKP Sugeng Dwiyanto, mengatakan, masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti terjadinya kebakaran. Saat ini, lanjut Kapolsek, pihaknya masih meminta keterangan dari para karyawan. “Kami masih meminta keterangan para karyawan serta para saksi yang mengetahui terjadinya kebakaran. Dugaan sementara, api berasal dari tetesan minyak ke tungku api,” terang Kapolsek. #Wardoyo
:: GOR Manahan GOR Manahan :: GOR Manahan GOR Manahan :: Depan Solo Square Depan Solo Square : 816 +DODPDQ 630% : UNS Halaman SPMB :: Depan Solo Grand Depan Solo Grand Mall Mall :: Depan Balaikota Depan Balaikota Solo Solo
WAKTU PELAYANAN: 09.00-11.30 WIB PERSYARATAN: Fotokopi SIM lama dan KTP 2 lembar (Disertai yang asli sebagai bukti)
Angkasa 0271 - 781315 Mahkota Ratu 0271 - 655666
DOA
LOWONGAN
MOBIL DIJUAL SOLO
PART TIMER Konsultan Nutrisi Semua Background,Usia 18-35Th,3-4Jam/Hari Hubungi.Rani 0856.252.3933
TOYOTA
(JS8880)- 3 ___________________________
Puji Syukur atas terkabulnya suatu permohonan berkat doa Novena 3x Salam maria. Semoga Tuhan selalu menyertai kita semua, amin
DICARI KARYAWAN Laki2,Min.SMK/SMA Utk Operator Mesin,Max 35Th,Domisili DiSolo/Sukoharjo.H:085865123206* (JS8879)- 3 ___________________________
BUTUH KARYAWAN, 30Tahun,Single,Punya Hubungi: 0271-716970
Pria Max SIM C (JS8892)- 3
SEDOT WC & Limbah Murah BERKAH JAYA Dengan Mesin Canggih.Hubungi: 082225649248 / 082243774000
(JS8844)- 3 ___________________________
***SEDOT WC/LIMBAH*** DAFFA JAYA Tangki 2700Ltr,Bersih,Mesin Canggih,Layanan Tiap Hr 24Jam:085107928000 (JS8862)- 3
KEHILANGAN STNK SPM HONDA,2014,Merah,AD5175XH, An. Wasino,Al.Banyuanyar Rt.001/010 Banyuanyar,Banjarsari,Surakarta (JS8896)- 3 ___________________________
(JS8891)- 3
PERAWATAN TUBUH PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Sauna,Whirlpool,Body Reflexology,Ruko Soba Square JC26/085100998568 (JS8895)- 3
MESIN
JASA
DIJUAL TOYOTA DYNA Dobel ’2004(65JtNg)&Dayang Roda 3 Th 2008(5Jt) Hub:716970
RUMAH DIJUAL
JUAL POMPA Air & Pompa Artesis.Pompa Submersible Segala Merk.Hub: 0816674447 & 0271-826800. (JS8826)- 3
PERSEWAAN MOBIL IKA RENTAL (PU 125rb/10Jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/ Bulanan:085100948433/081228038944* (JS8885)- 3 ___________________________
MENYEWAKAN MOBIL + Sopir 275rb/ 12Jam (Dalam Kota)Mobil Grand New Avanza Model Terbaru.Hub:081802520066*
(JS8878)- 3 ___________________________
JUAL RUMAH KOS MAHASISWA Utara Kampus UNS.LT.85 LB.170 KM.7.Hub:081.226.131.135 (JS8886)- 3 ___________________________
DIJUAL RMH/TP Jl.Srigading II No.14 Turisari Mangkubumen Solo LT609m2,LB+500m2.Hub:Nurhadi 08156701402 (JS8897)- 3
TANAH DIJUAL JL TNH 574m2,Strtgis Jl.Ngamban Dpn Pbrk Tiga Pilar,SPBU KeUtara (2,4Jt/m Nego)081542785970/085725372440 (JS8836)- 3 ___________________________
12
KURS 13.355 | IHSG 5.880,30 | LOGAM MULIA 602.000
| RABU, 23 AGUSTUS 2017 | www.joglosemar.co
Peserta JKN-KIS Capai 63 %, BPJS Terus Berinovasi
Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo
INOVASI BPJS KESEHATAN—Petugas bagian pelayanan melayani warga di kantor BPJS Kesehatan Kota Solo, Selasa (22/8). BPJS Kesehatan terus melakukan inovasi untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mendapatkan Jaminan Kesehatan Nasional dan Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
IKK dan SKDU Tumbuh, Perekonomian Semester III Positif SOLO—Adanya indikator pertumbuhan indeks kepercayaan konsumen (IKK) serta survei kegiatan dunia usaha (SKDU), maka berdampak positif pula pada perekonomian di eks Karesidenan Surakarta di triwulan III ini. Walaupun di tengah perlambatan perekonomian, namun Bank Indonesia (BI) terus berupaya untuk menjaga stabilitas keuangan daerah eks Karesidenan Surakarta tetap terjaga dengan baik. Kepala Kantor Perwakilan Cabang (KPw) Bank Indonesia (BI) Surakarta, Bandoe Widiarto mengatakan, saat ini IKK jadi 117,9 persen, sedangkan SKDU jadi 39,4 persen atau lebih tinggi dari triwulan sebelumnya. “Para pelaku usaha cukup optimistis usaha mereka akan menggeliat seiring laju perekonomian pada triwulan III. Kegiatan dunia
usaha memang terus menunjukkan optimisme, terlihat dari IKK jadi 117,9 persen sama SKDU jadi 39,4% yang lebih tinggi dari triwulan sebelumnya. Terlebih pertumbuhan ekonomi di Indonesia masih banyak dipengaruhi oleh konsumsi masyarakat,” ujarnya, Selasa (22/8). Dipengaruhi oleh perekonomian global yang belum membaik menjadikan dana pihak ketiga (DPK) eks Karesidenan Surakarta mengalami perlambatan. Hal ini tercermin dari pertumbuhan DPK pada Juni 2017 yang sebesar 3,42 persen (yoy), lebih rendah dibandingkan 4,46 persen (yoy) pada posisi Desember 2016 maupun 18,4 persen (yoy) pada periode Juni 2016. DPK di wilayah eks Karesidenan Surakarta didominasi oleh tabungan dengan pangsa sebesar 50,24 persen, diikuti oleh depo-
sito dan giro. Sementara itu, lanjut Bandoe, pada periode Juni memang untuk kredit cenderung ada penurunan. Realisasi kredit yang disalurkan, pertumbuhannya hanya mampu bertengger di angka satu digit. Terlebih saat ini perbankan lebih memfokuskan diri melakukan konsolidasi internal untuk menjaga angka NPL (non performing loan) atau kredit macet agar tidak meningkat. “Pada periode Juni memang untuk kredit cenderung ada penurunan. Karena hanya tumbuh di angka 8,79 persen, atau turun jika dibanding periode yang sama tahun lalu yang mampu mencapai dua digit atau 15,7 persen,” ujarnya. Berdasarkan jenis penggunaannya, Bandoe menyebut penyaluran kredit di eks Karesidenan Surakarta masih dido-
Authenticity City Experience feat DJ Freya di Sunan Hotel SOLO—The Sunan Hotel Solo melalui Music Room (Musro) terus mengeksplorasi diri dengan menghadirkan sesuatu yang baru, yakni “Authenticity City Experience feat DJ Freya”. Acara akan dikemas secara berbeda, eksklusif, dan lebih menarik karena akan dimeriahkan dengan kehadiran DJ Vero, DJ Bastian Junior, dan Fun House Band. General Manager The Sunan Hotel Solo, Retno Wulandari mengatakan, event tersebut selain untuk memanjakan para clubbers juga untuk mengokohkan eksistensi hotel yang selama 18 tahun membangun eksistensi di bisnis hiburan sebagai hotel entertainment.
“Gemerlap pesta yang dikemas dalam Authenticity City Experience feat DJ Freya bertempat di Musro pada hari Jumat, 25 Agustus 2017 mulai pukul 22.00 WIB,” ujarnya dalam rilis yang diterima Joglosemar, Selasa (22/8). First drink charge dipatok dengan harga Rp 50.000 per orang. Menurutnya, Fitria Galib Baladraf atau yang lebih dikenal dengan DJ Freya merupakan adik kandung dari DJ Jasmine. DJ Freya memulai kariernya sejak 2014 sebagai FDJ Indonesia. Meski sempat masuk dalam 50 finalis dari Asia’s Next Top Model Cycle 2 dan memenangkan banyak kompetisi modeling, tak membuat kecintaannya dengan musik
pudar. DJ keluaran DJ School Bandung ini pun serius menekuni karier sebagai DJ hingga saat ini. Freya mulai mengikuti jejak kakaknya untuk go international. Dekat dengan fans-nya, DJ cantik ini pun kerap kali meng-upload hasil mixtape-nya ke account soundcloud-nya untuk memuaskan para fans-nya. Gelaran acara di Musro tidak hanya ditujukan untuk tamu yang menginap di The Sunan Hotel Solo, tapi juga untuk masyarakat umum. Para eksekutif muda, party lovers, dan clubbers menjadi target pasar dari program yang diusung oleh bar paling berkilau di Kota Solo ini. # Garudea Prabawati
Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo
JAMBORE REVOLUSI MENTAL—Seorang pekerja tengah menyelesaikan pekerjaannya dengan latar belakang bangunan hotel di Solo, Selasa (22/8). Digelarnya Jambore Nasional Revolusi Mental pada 25-27 Agustus mendatang di Solo turut mempengaruhi tingkat hunian hotel yang ada.
minasi kredit modal kerja yang mencapai 56,65 persen. Kemudian diikuti oleh kredit konsumsi sebesar 23,71 persen dan kredit investasi 19,64 persen. # Garudea Prabawati
SOLO—Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan melakukan inovasi dengan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mendapatkan Jaminan Kesehatan Nasional dan Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Di wilayah eks Karesidenan Surakarta, saat ini sudah 63 persen terdaftar sebagai peserta JKN-KIS. Dan untuk menjangkau keseluruhan, terus dilakukan sosialisasi dan inovasi agar program ini bisa cepat dirasakan oleh masyarakat. Kepala BPJS Kesehatan Cabang Surakarta, dr Agus Purwono mengatakan, salah satu inovasi yang dilakukan yakni dengan menghadirkan dropbox yang bekerja sama dengan PT Pos dan diletakkan di masing-masing daerah hingga ke tingkat kelurahan. “Masyrakat bisa langsung mengumpulkan berkasnya ke dropbox yang sudah disediakan di tiap kelurahan. Setelah 14 hari mereka langsung bisa terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan,” ujarnya, Selasa (22/8). Agus mengatakan, sampai
Pemerintah tetap berkomitmen untuk keberlangsungan program JKN-KIS terwujud dengan penyediaan APBN untuk iuran bagi 92,4 juta jiwa peserta PBI. saat ini setidaknya sudah ada 48 rumah sakit yang terdaftar sebagai fasilitas kesehatan (faskes) yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan cabang Surakarta. Hal ini tentu saja mempengaruhi pertumbuhan jumlah peserta JKNKIS. “Sampai dengan akhir Juni lalu, jumlah peserta BPJS Kesehatan cabang Surakarta mencapai 2.661.510 jiwa dari total penduduk 4.223.601 jiwa. Dapat disimpulkan sebanyak 63 persen sudah terdaftar sebagai peserta JKNKIS,” jelasnya. Data tersebut termasuk di dalamnya peserta yang didaftarkan sebagai penerima bantuan iuran (PBI) dan diintegrasikan dengan program JKN-KIS oleh Pemkot Surakarta sebanyak 30.053 jiwa, Sukoharjo 18.028 jiwa, Wonogiri 33.469 jiwa, Karanganyar 13.243 jiwa, dan Sragen 18.315 jiwa.
BPJS Kesehatan juga memperbolehkan perusahaan, lembaga, atau kelompok yang ingin memberikan bantuan atau CSR-nya untuk membiayai iuran kepesertaan anggota tiap bulan karena alasan tidak mampu. Meski demikian, lanjut Agus, pemerintah tetap berkomitmen untuk keberlangsungan program JKN-KIS terwujud dengan penyediaan APBN untuk iuran bagi 92,4 juta jiwa peserta PBI. Terkait kartu, mulai saat ini yang berlaku adalah kartu berwarna kuning yang dimiliki PNS, kartu BPJS Kesehatan laminasi kertas keluaran tahun 2014, dan kartu JKNKIS serta paper ID yang bisa diprint sendiri oleh anggota BPJS Kesehatan. Namun secara bertahap, di tahun 2019 nanti akan ada satu kartu bersama yaitu JKN-KIS. # Garudea Prabawati