My Infrared 03 / 2008

Page 1

iR.myinfrared.com

03 / 2008

/ BLACK & WHITE INFRARED / YOGA RAHARJA / TRAVEL IR / OLDIG BW IR / VERSI IR /


cover depan

newsletter

dari redaksi

iR

Salam infrared !

adalah

e-magazine khusus fotografi infrared yang diterbitkan oleh MyInfrared & Cinfrared

Edisi ke-3 iR merupakan edisi Black White Infrared.

Gratis, dan terbit setiap bulan. Dapat didownload melalui web Internet iR.myinfrared.com dan MyInfrared Blog.

Rubrik “fotografer infrared” menampilkan fotografer yang menggemari fotografi BW IR, yaitu Yoga Raharja.

Berbagai artikel dan galeri foto INFRARED karya berbagai fotografer infrared akan melengkapi edisinya. Nonton Makepung Yoga Raharja

E-magazine ini didesign untuk dinikmati melalui monitor berukuran max. 1280 x 768 pixel. Web :

Data teknis : Nikon D70s IR Full IR MyInfrared Inside

02

http://iR.myinfrared.com Untuk berlangganan melalui email, kirimkan email ke iR@myinfrared.com. Redaksi menerima tulisan dan foto seputar infrared. Tulisan dan foto dapat dikirim melalui email iR@myinfrared.com. Redaksi berhak menyeleksi dan menyunting tulisan dan foto yang dikirimkan pengirim.

Perjalanan Johannes Go ke Jaisalmer India mengisi artikel “travel in infrared” bulan ini. 2 teknik populer dalam mengolah foto hitam putih infrared akan disajikan oleh Dibyo Gahari dalam rubrik Olah Digital. Dan seperti biasa, foto para fotografer infrared akan mengisi rubrik “Galeri Foto” dan “Infrared of the Month”.

Selamat menikmati ... Dibyo Gahari


daftar isi 2

Cover Newsletter

15

by Dibyo Gahari

Dari Redaksi

4

YOGA RAHARJA Black & White Infrared

Oldig BW IR Channel Mixer

17

Travel in Infrared Jaisalmer by Johannes Go

Selamat Natal & Tahun Baru 2009

11

03

Salonfoto Indonesia 2008 Winner with Infrared Agus Gunawan

22

Galeri Foto

12

Infrared of the Month Al Juniarsam

39

BW Infrared & Versi IR

13

Oldig BW IR Desaturation 6 Channel

41

Infrared Tips Index Web Fotografi Index Fotografer

by Dibyo Gahari


YOGA RAHARJA

Black & White Infrared Berawal dari keingin tahuannya akan dunia foto , pria kelahiran semarang, yang bekerja di bidang pariwisata di Bali ini, mulai berkenalan dengan dunia fotografi secara lebih serius pada tahun 2005, tak lama setelah bergabung dengan salah satu Website Fotografi di Jakarta. Memulai proses belajar dengan melihat foto-foto dari fotografer lokal dan manca negara. Awal memotret menggunakan camera compact (fuji finepix s7000z), hingga akhirnya memutuskan untuk membeli kamera DSLR, karena memutuskan untuk mendalaminya seni fotografi lebih jauh lagi.

04

Belajar dari nol, hingga akhirnya menemukan gaya dan kekhasannya sendiri dalam memotret. Seiring berjalannya waktu, dia mulai mengenal istilah infra red fotografi. Hasil bidikan infra red ini membuatnya terpukau dan akhirnya jatuh cinta pada Infra Red, karena kemampuannya menangkap atmosphere cahaya yang tidak mampu ditangkap oleh kamera biasa. Ketertarikan itu dipicu karena kesukaannya akan photography hitam putih. Namun karena keterbatasan gerak dengan filter infra red, kemudian, penyuka Sebastiao Salgado dan Ansel Adams ini memutuskan untuk ‘membongkar’


YOGA RAHARJA http://simplyoga.multiply.com kamera Nikon D70s menjadi permanent infra rednya. Dengan kamera "oprekan" infra red ini, dia merasa lebih leluasa untuk berexperiment dalam memuaskan hasrat kecintaannya akan foto infra red hitam putih. Beberapa pameran dan kejuaraan yang pernah diraih diantaranya : •

Pameran tunggal di Jepang, L'Asie vu par ses artistes (black & white photography) - November 2007

Pameran bersama Dialogue with Nature di Bali Jul 2007

Pameran bersama di Centro Discovery Mall Bali - 2006

Juara best of the best dan Juara 2 Human Interest Art Photo Mania, Agustus 2007

Hasil karyanya bisa dijumpai di website : www.yogaraharja.com dan www.simplyoga.multiply.com

05

‘’ Dengan kamera "oprekan" infrared ini, dia merasa lebih leluasa untuk berexperiment dalam memuaskan hasrat kecintaannya akan foto infrared hitam putih ,,


YOGA RAHARJA

06


YOGA RAHARJA

07


08

YOGA RAHARJA


09

YOGA RAHARJA


10

YOGA RAHARJA


award Agus Gunawan Nikon D50 IR, Full IR

Salonfoto Indonesia 2008 Penghargaan Kategori Cetak Warna

11


12

infrared of the month

Al Juniarsam Canon 400D IR, Semi IR, Cinfrared.net


b&w infrared desaturation 6 channel

PRESET NONE Hampir semua foto infrared bila diubah menjadi foto black white / foto hitam putih ( selanjutnya disebut sbg. foto BW ) akan memiliki tone BW yang bagus dan kaya. Foto contoh merupakan hasil versi Goldie IR dari MyInfrared & Cinfrared, menggunakan filter glass custom dengan cutoff yang lebih rendah, sehingga hasil fotonya akan lebih berwarna. Teknik pengubahan foto IR menjadi foto BW IR bisa dilakukan dengan beberapa cara. Dalam tulisan ini akan dibahas 2 cara dengan bantuan Photoshop CS3, yaitu Desaturation 6 Channel & Channel Mixer.

13

Kedua cara ini memberikan kesempatan bagi kita utk mengontrol tone hasil akhir fotonya.

PRESET BLUE FILTER default


b&w infrared desaturation 6 channel Cara ini dilakukan melalui menu / Layer / New Adjustment Layer / Black & White. Setelah itu keluar menu dialog yang memperlihatkan 6 channel warna. Kita bisa memilih salah satu PRESET ( tanda panah merah ), misalnya Blue Filter atau Infrared. Hasil dari tiap preset akan berbeda. Kita bisa memilih yang cocok dengan keinginan kita. Setelah sebuah pilhan preset sudah ditentukan, kita masih bisa menyesuaikan hasil akhir tone BW dengan menggeser salah satu atau gabungan SLIDE ( tanda panah biru ) dari 6 channel yang ada di sana. Jadi, mudah ‘kan ?

PRESET BLUE FILTER & SLIDER CHANNEL

Namun perlu dicatat, kita perlu melakukan pengecheckan kualitas foto dengan memperbesarnya,terutama pada NOISE dan HALO yang mungkin dihasilkan dari pilihan tone kita,, terutama bila kita telah melakukan penggeseran channel secara ekstrem. Silakan bereksperimen dengan mencari tone BW yang sesuai selera Anda.

14

PRESET NEUTRAL DENSITY & SLIDER CHANNEL


b&w infrared channel mixer Cara ini dilakukan melalui menu / Layer / New Adjustment Layer / Channel Mixer pada Photoshop CS3. Sama dng. cara DESATURASI 6 CHANNEL, pada menu Channel Mixer dapat dipilih salah satu dari pilihan PRESET ( tanda panah merah ) yg ada sesuai dengan tone yang kita inginkan. Namun slider tone hanya 3, yaitu pada channel Red, Green dan Blue. Melalui kombinasi penggeseran 3 slider ini dapat diperoleh berbagai variasi tone BW yang salah satunya pasti memnuhi harapan kita.

PRESET NONE

B1

PRESET BLACK & WHITE INFRARED

B2

Pada contoh foto B2 dipilih PRESET Black & White Infrared. Pada contoh foto B3 dipilih PRESET Black & White with Blue Filter. Pada contoh foto B4 dipilih PRESET Black & White with Blue Filter dan masih dilakukan penggeseran slide Red –38 dan Blue 125.

15

SLIDER channel ( tanda panah biru ) dapat digunakan utk mencari tone BW sesuai selera.


b&w infrared channel mixer Dari contoh-contoh foto ini secara cepat kita dapat melihat adanya perbedaan tone BW yang mencolok, ada hasil foto yang berkontras tinggi, sedang dan rendah, ada juga yang detailnya menonjol dan jelas dan ada yang detailnya menjadi tersamar. Jadi kontrol hasil akhir foto sepenuhnya dapat dilakukan melalui salah satu dari teknik yang telah dijelaskan. Setelah fotografer merasakan keasyikan memotret obyeknya, kini akan mendapatkan keasyikan kedua dalam proses mencari hasil akhir foto yang sesuai dengan keinginan dan gaya pribadinya.

PRESET BLACK & WHITE with BLUE FILTER

B3

PRESET BLACK & WHITE with BLUE FILTER, Red di –38 dan Blue di 125

B4

Selamat berkreasi.

Dibyo Gahari

Catatan : Bagi penggemar berat BW IR, dapat memilih versi khusus BW IR. Hasil foto dari kamera sudah langsung merupakan foto BW IR.

16


Jaisalmer 17

nyanyian padang gurun

by Johannes Go


travel Catatan perjalanan, Johannes Go, Nov 2008

Perjalanan ke Jaisalmer adalah suatu perjalanan mencari padang pasir, mencari nyanyian pemandu safari padang gurun (Camel Man), mencari puisi ukiran haveli dan menikmati kilauan kota emas dengan berbagai istana pasirnya. Jaisalmer adalah kota dan kabupaten di ujung barat Rajasthan, berbatasan dengan Pakistan. Tempat ini sangat eksotis, mulai dari padang gurun yang sangat luas menyatu dengan padang gurun di Pakistan, istana pasir Jaisalmer Fort yang keemasan dengan Maharaja’s Palace dan Jain Temple-nya, juga Haveli, bangunan dari sandstone penuh ukiran detail, keindahan Danau Gadisagar dan berbagai reruntuhan bangunan yang sangat berkesan.

18

Sebelum kita mengenal lebih jauh Jaisalmer, saya ingin memulai dengan sedikit informasi bagaimana perjalanan menuju ke Jaisalmer. Dengan berbekal buku Lonely Planet dan beberapa informasi dari internet, saya memulai perjalanan 16 hari dari ujung timur ke ujung barat benua India dengan route, Kolkata – Delhi – Agra – Barathpur – Ranthambor – Jaipur – Jaisalmer, kemudian dari Jaisalmer, balik kembali ke Delhi dan berakhir kembali di Kolkata. Kota - kota tersebut semuanya dapat ditempuh dengan kereta api yang sudah tertata dan terhubung dengan sangat rapi dan mudah untuk ditempuh. Dengan hanya berbekal akses melalui internet, www.indianrail.gov.in dan www.irctc.co.in, saya bisa melakukan reservasi dan pembayaran tiket kereta api dengan berbagai skedul dan kelas. Karena jarak tempuh yang jauh dan memakan

waktu, saya selalu mereservasi untuk kelas sleeper (dengan tempat tidur). Nggak jarang saya selalu menghabiskan malam di kereta sehingga menghemat ongkos hotel. Sedangkan untuk hotel, saya juga hanya mengandalkan internet untuk booking. Tujuan perjalanan saya selama 16 hari total adalah Agra dan Jaisalmer.


travel Akhirnya saya tiba juga di Jaisalmer, sebuah impian yang akhirnya terwujud. Tak seorangpun akan kebal terhadap kehangatan Jaisalmer, begitu memandang kilau keemasan Jaisalmer Fort berpadu dengan pemandangan perumahan khas padang gurun yang dominan persegi dan berwarna pasir kuning keemasan. Segala sesuatu di kota ini di bangun dengan standstone yang ber-

warna kuning keemasan. Kota Jaisalmer sendiri kecil, berada di dalam Jaisalmer Fort dan di sekeliling Fort. Penduduk yang ramah dan penuh senyum menjajakan kerajinan khas Jaisalmer yang berupa berbagai kain rajutan penuh warna dan pernak pernik padang pasir, cinderamata dari perak dan perunggu

serta berbagai ukiran kayu yang khas sekali. Jalan – jalan yang sempit membuat interaksi antar sesama sangat kuat. Cita rasa makanannya juga sangat khas, mulai dari kelezatan Rajasthani Thali sampai kebab. Dengan hanya duduk di warung teh, menikmati secangkir teh india dan mencicipi kue manis (sweets) khas india, sudah merupakan pengalaman yang tak terlupakan. Apalagi ditutup dengan menikmati matahari terbenam di Danau Gadisagar. Pagi yang dinantipun tiba. Dengan di temani seorang pemandu safari (Camel Man) yang ramah dan bersahabat, perjalanan ke tengah padang gurun pun dimulai. Tentunya dengan bekal secukupnya untuk dua hari berserta perlengkapan selimut untuk bermalam di tengah padang gurun. Sejauh mata memandang hanya padang

19


travel gurun dengan semak dan pepohonan sedang yang khas, suatu hamparan gurun yang tiada akhir. Perjalanan terus menjauh untuk mencari padang pasir (sand dunes) yang hanya terdiri dari pasir saja. Nyanyian camel man yang sangat khas, tiupan angin winter yang sejuk, dan sesekali dengusan sang onta, memebuat suasana terasa di dunia lain. Teringat kembali buku sejarah mengenai Jaisalmer yang saya baca se-

20

waktu dalam perjalanan dengan kereta, jaman dahulu, sekitar 800 tahun yang lalu, tempat ini menjadi rute perdanganan India dan Asia Tengah dimana para pedagang melakukan perjalan dengan onta membawa perak, emas dan pakaian. Kabarnya perjalanan ini juga diiringi musisi yang terus bernyanyi sepanjang hari mencurahkan keindahan hasrat mereka akan padang gurun. Perjalanan ini bahkan menjangkau sampai Af-

ghanistan dan Asia Barat lainnya. Perjalanan ini seakan menikmati kembali melodi yang sangat menggetarkan jiwa. Sesekali menemukan kaum gipsy yang hidup berkelompok kecil mengumpulkan bebatuan untuk dijual. Sesekali juga menjumpai kawanan kambing dan domba bersama gembalanya. Kejutan dan kesan terus berdatangan. Falcon melintas dengan sangat dekat dan sering juga menemukan berbagai jenis satwa padang gurun yang unik. Ketika waktu makan siang tiba, camel man dengan sigap menyiapkan teh, roti parata dan sayuran campur daal yang sangat lezat. Setelah terus bejalan, akhirnya tiba juga di sand dunes yang indah, sesaat sebelum matahari terbenam. Bergabung dengan kami dua orang turis lainnya yang kebetulan juga hendak bermalam di padang gurun. Bersama sama kami menikmati makan malam yang disediakan camel man. Malam di padang gurun terasa beda, apalagi di saat bulan purnama. Langitpun terasa dekat, bintang seperti bisa di raih, sinar sang purnama menghantar mata menjangkau lengkungan bukit pasir di kejauhan, dan kembali senandung camel man menggema panjang dan sayup-sayup berbaur dengan deru angin padang


travel gurun. Rasanya sayang untuk memejamkan mata melewati malam itu walaupun hawa dingin mulai mengganggu. Rasanya anda tidak akan benar benar bisa merasakan melodi dari negeri dongeng kalau anda belum menikmati malam yang indah di tengah padang gurun.

@ facebook.com Mari berdiskusi ttg. Fotografi Infrared di web gaul Facebook.com.

Johannes Go, Bangladesh

•

•

21

Anda memiliki catatan perjalanan dalam infrared ? Mari berpartisipasi dan berbagi. Kirimkan ke email iR@myinfrared.com

MyInfrared Group bagi pengguna kamera modifikasi MyInfrared dan Cinfrared.

Infrared Photography Group bagi pengguna dan peminat fotografi infrared secara umum.


galeri foto

Agus Gunawan 22

Nikon D50 IR, Full IR


galeri foto

Aji ( Malaysia ) 23

Nikon D80 IR, BW IR


galeri foto

Andi Santoso 24

Canon 350D IR, Full IR


galeri foto

Ani Sekarningsih 25

Nikon IR, v3


galeri foto

Arey ( Malaysia ) 26

Nikon D70s IR, Full IR


galeri foto

Boentara Prayitno 28

Nikon D70s IR, Full IR


galeri foto

Dannie Tj. ( Singapore ) 28

Nikon D70s IR, Goldie IR


galeri foto

Dibyo Gahari 29

Nikon D50 IR, Goldie IR


galeri foto

Dicky Yudhanto 30

Nikon D80 IR, Semi IR


galeri foto

Ferdinand Bagas 31

Nikon D50 IR, Full IR


galeri foto

Ferry Setiawan 32

Nikon D70s IR, Full IR


galeri foto

Glenn Gamayot 33

Nikon D70s IR, Full IR

( Singapore )


galeri foto

Goldy Fatihadi 34

Nikon D70s IR, Goldie IR


galeri foto

Michael Pascal 35

Nikon D50 IR, Full IR


galeri foto

Muhamad Nasir 36

Nikon D50 IR, Full IR


galeri foto

Putradjaja Chandra Wisnu 37

Canon 350D IR, v5


galeri foto

Zahirul Alwan 38

Nikon D100 IR, Full IR


versi BW IR promo

popular version

Setiap modifikasi versi BW IR MyInfrared.com & Cinfrared.net akan memperoleh diskon 30% dari biaya normal. Kesempatan ini berlaku s/d tgl. 31 Januari 2009.

GOLDIE INFRARED

goldie ir asli

Filter yang digunakan adalah filter glass custom yang dipesan khusus dari pabrik optik, dengan cutoff lebih rendah dari filter IR yang ada di pasaran.

upgrade ke BW IR Setiap pemilik kamera modifikasi MyInfrared yang berminat untuk mengubah versinya menjadi BW IR akan memperoleh diskon 30% dari biaya normal. Kesempatan ini berlaku s/d tgl. 31 Januari 2009.

39

30%

off

Goldie Infrared merupakan versi terbaru dan populer dari keluarga MyInfrared & Cinfrared.

goldie ir di swap channel

Kelebihan utama versi ini adalah kemudahan pengolahan foto di Adobe Photoshop, terutama untuk mendapatkan hasil langit biru dan daun kuning yang unik. Versi ini dapat diterapkan pada kamera DSLR Nikon, Canon, Sony, Olympus dan Pentax.

goldie ir di swap channel & oldig


tips •

website

http://

index

Selalu membawa kamera IR kemanapun pergi

Mencoba dan melatih diri untuk memotret IR di berbagai kondisi

Melatih diri untuk menentukan kapan menggunakan kamera IR, kapan menggunakan kamera biasa Mencoba dan mengexplore pengolahan foto dengan berbagai teknik di Photoshop

• • • • • • •

• • • • • • •

Mencari selera dan gaya foto yang sesuai dengan feeling pribadi

Kembangkan kemampuan teknik fotografi yang lebih tinggi

Keep shooting, and have fun ...

www.myinfrared.com iR.myinfrared.com store.myinfrared.com blog.myinfrared.com news.myinfrared.com www.cinfrared.net gallery.cinfrared.net

• •

www.ayofoto.com www.fotografer.net www.indonesiainfrared.com www.inifotoku.com www.jakartaphotoclub.com www.malangphotoclub.com

• • • • • • • • •

40

Agus Gunawan Aji Al Juniarsam Andi Santoso Ani Sekarningsih Arey Boentara Prayitno Dannie Tj. Dibyo Gahari Dicky Yudhanto Ferdinand Bagas Ferry Setiawan Glenn Gamayot Goldy Fatihadi Johannes Go Michael Pascal Muhamad Nasir Putradjaja Chandra Wisnu Yoga Raharja Zahirul Alwan


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.