Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Sebelas Maret (LPPM UNS) kembali melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata-Tematik Integratif (KKN-TI) pada tahun 2015 ini. Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata dari Universitas Sebelas Maret untuk mengabdi kepada masyarakat Indonesia. Sehubungan dengan hal tersebut, kami selaku tim KKN-TI UNS Bandung Barat 2015, mengajukan permohonan kerja sama kemitraan untuk mendukung dan menyukseskan kegiatan tersebut. Kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua bulan di Desa Mekarwangi, Kecamatan Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat, terhitung mulai 6 Juli hingga 21 Agustus 2015. Tema kegiatan yang kami usung adalah “Desa Cerdas Mandiri: Pengembangan Sumberdaya Manusia di Desa Mekarwangi yang Berbasis Pendidikan Dasar, Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Kesehatan, dan Keterampilan Pengolahan Pangan”.