WAWASAN 04 Oktober 2017

Page 1

l Rabu Pahing l 4 Oktober 2017 TAHUN KE-32 NO: 160

Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000

PSIS MENANG: Pemain PSIS Rival Lastoril melakukan selebrasi usai mencetal gol pertama ke gawang Persita dalam pertandingan babak 16 Besar Grup B di Stadion Citarum, Semarang, kemarin. PSIS menang 2-0 atas Persita. n Foto: jaka nuswantara

Baca Juga

Hal

10

Butuh Satu Angka untuk Lolos

Kasus Ledakan di Rumah Kartimah Masih Misterius AMBARAWA - Aparat Polres Semarang hingga Selasa (3/10) malam masih menyelidiki kasus ledakan yang terjadi di rumah Kartimah (50), warga Dusun Jlamprang Kulon, Desa Gemawang, Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang. Polisi memasang garis polisi di ruang tamu dan teras rumah korban yang mengalami kerusakan untuk kepentingan penyelidikan. Menurut Kartimah, Minggu (1/10) sekitar pukul 22.00 WIB dirinya baru saja tidur setelah sempat berbincang-bincang dengan anaknya Guntoro di ruang tamu. Namun tak berselang lama, terdengar suara ledakan keras di rumahnya.

KPK Perpanjang Cekal Novanto

‘’Jam 22.30 WIB dengan suara ledakan keras banget. Saya bangun, ada asap tebal sekali dan listriknya mati, setahu saya Hp yang di- charge atau televisi meledak,’’ ungkapnya, Selasa (3/10). Dia lantas membangunkan anaknya, Guntoro. Guntoro berusaha mencari kunci yang menempel di pintu depan dan Bersambung ke hal 7 kol 3

GARIS POLISI: Selasa (3/10) kemarin di teras rumah Kartimah masih terpasang garis polisi menyusul ada ledakan yang menggegerkan warga sekitar pada Minggu (1/10) malam. n Foto : Rusmanto Budhi

n Bangunan SD Sembung Mengenaskan

Nyaris Roboh, Keselamatan Siswa Terancam

JAKARTA - Setya Novanto lolos dari status tersangka kasus korupsi e-KTP melalui putusan praperadilan. Namun masa pencegahan Novanto ke luar negeri diperpanjang oleh KPK. KPK memperpanjang masa pencegahan Novanto terkait kasus dugaan korupsi e-KTP. Pencegahan Novanto berlaku hingga April 2018. “Masa pencegahan untuk periode enam bulan ke depan,” kata Kabag Humas Ditjen Imigrasi Agung Sampurno, Selasa (3/10). “Pencegahan kedua akan berakhir tanggal 1 April 2018,” sambungnya. Agung mengatakan pihaknya menerima permohonan pencegahan itu dari KPK pada Senin (2/10). “Pencegahan ini terkait proses penyidikan

GROBOGAN - Sungguh memprihatinkan melihat kondisi ruang kelas di SDN 5 Sembung, Kecamatan Pulokulon, Grobogan. Kerusakan bangunan sudah sangat mengkhawatirkan dan mengganggu konsentrasi belajar siswa. Bangunan SD tersebut 80 persen di antaranya dalam kondisi

ATAP BOLONG: Seorang siswa SDN 5 Sembung, Kecamatan Pulokulon mengamati atap bolong yang kondisinya nyaris ambrol, kemarin. n Foto: Felek

Bersambung ke hal 7 kol 3

Kontes Hewan Ternak se-Jateng di Boyolali

Nggak Sabar DISC Jokey (DJ) yang sudah malang melintang di dunia electronic dance music (EDM), DJ Yasmin, mengaku siap untuk tampil di ajang Saga Musik Festival 2017 di Bali, 28-29 Desember mendatang. Yasmin juga berencana membawakan single barunya di ajang musik dugem yang dihe

Foto: Buyil

Bersambung ke hal 7 kol 1

Sapi Ongol & Ayam Cemani Sedot Perhatian Sebanyak 59 sapi nonperah mengikuti kontes ternak yang berlangsung di Boyolali. Sapi-sapi unggulan tersebut berasal dari 16 kabupaten/kota di Jawa Tengah yang ikut berlomba dalam beberapa kategori. KONTES ternak itu diselenggarakan dalam kegiatan Gelar Potensi Peternakan Jawa Tengah tahun 2017 yang berlangsung di kompleks Perkantoran Terpadu Pemkab Boyolali. Penjurian kontes ternak berlangsung setelah BUDIDAYA: Pengunjung mengamati hasil budidaya ayam cemani yang dipamerkan di Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (3/10). Berbagai jenis macam peternakan ayam, kelinci, sapi, kambing hasil budidaya dipamerkan. n Foto: Antara

seluruh peserta kumpul. “Kontes ternak terdiri ternak sapi, kambing dan unggas adalah peserta yang telah lolos peni-

laian awal oleh tim juri Dinas Peternakan dan Keswan Provinsi Jateng atau yang telah ditetapBersambung ke hal 7 kol 3

rusak berat. Atapnya bolong-bolong, dindingnya mulai rapuh, serta meja dan kursinya banyak yang sudah reot. Jika hujan turun, para siswa dan guru pun waswas. Bahkan jika hujannya besar disertai angin, para guru terpaksa memulangkan para siswanya lebih awal. Mereka khawatir hujan besar akan membuat atap runtuh. “Atapnya bolong-bolong. Kalau hujan sering bocor. Belajarnya jadi enggak nyaman. Inginnya sekolahnya yang bagus,” ujar siswa yang malu disebutkan Bersambung ke hal 7 kol 1

14 Jemaah Haji Masih Dirawat di Arab Saudi

SOLO - Sebanyak 30.976 jemaah haji asal Jateng/DIY telah kembali ke tanah air setelah menunaikan ibadah haji di tanah suci. Kepastian ditandai dengan telah tibanya kelompok terbang (kloter) 87 yang membawa 356 haji asal Kudus dan Blora di Debarkasi Solo. Sebanyak 14 jemaah haji tercatat masih menjalani perawatan di rumah sakit di Arab Saudi. “Kloter 87 Debarkasi Adi Soemarmo telah mendarat pukul 10.42 dari rencana awal 10.55” terang Kasubag Humas PPIH Jateng M Afief Mundzir, Selasa (3/10). Bersambung ke hal 7 kol 1


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

TNI dan Politik Negara PANGLIMA TNI Gatot Nurmantyo menolak tudingan bahwa dia telah berpolitik. Tudingan itu muncul setelah pernyataanpernyataan Gatot menyulut pro-kontra di masyarakat. Pertama soal perintah agar prajurit TNI menonton film “pengkhianatan G30S/PKI” karya sutradara Arifin C. Noor yang dibuat pada tahun 1984, saat Orde Baru di bawah kepemimpinan presiden Soeharto mengalami masa keemasan. Kedua pernyataan soal pembelian 5.000 pucuk senjata oleh institusi di luar TNI dan Polri. Pernyataan Gatot Nurmantyo itu disampaikan dalam acara silaturahmi dengan para mantan pimpinan TNI AD. Kontan saja hal itu membikin heboh publik, baik di dunia maya maupun dunia nyata, Menko Polhukam Wiranto pun angkat bicara untuk meluruskan statemen Panglima TNI. Yang terkesan di mata publik, terdapat miskomunikasi di antara lembaga-lembaga keamanan negara. Pada akhirnya, Presiden Joko Widodo pun angkat bicara. Jokowi meminta agar para pembantu presiden tidak membikin gaduh dan memanaskan suhu politik nasional. Presiden menginstruksikan agar jajaran kementerian dan lembaga negara tetap fokus dalam bekerja. Jika ada keragu-raguan, supaya diangkat di rapat terbatas, dan jika adaperbedaan pendapat di antara kementerian atau lembaga negara, sebaiknya diselesaikan secara kondusit. Dalam sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Senin (2/10), Presiden berkali-kali mengimbau agar terus dijaga keteduhan, ketenteraman, ketenangan, dan kesatuan, baik di masyarakat maupun pemerintahan. Menjelang peringatan HUT TNI, 5 Oktober 2017, banyak pihak menilai statemen Panglima TNI, baik soal isu komunisme atau G30S/PKI maupun soal impor 5.000 senjata, bernuansa politis. Kiranya masih segar dalam ingatan kita, pada peringatan HUT TNI tahun lalu, Panglima TNI Gatot Nurmantyo memberikan penegasan bahwa, pertama, TNI lahir dari rakyat dan akan selalu menjadi bagian dari rakyat. Karena itu Gatot berharap agar TNI tidak dipisahkan dari rakyat atau diperhadap-hadapkan dengan rakyat. Kedua, terhadap munculnya wacana untuk memberikan hak politik bagi TNI, terutama soal hak untuk memilih dan dipilih dalam pemilu/piikada, Panglima TNI dengan tegas menyatakan, belum saatnya TNI berpolitik. Hal itu sangat tepat, mengingat sudah menjadi konsensus nasional, bahwa TNI tidak akan berpolitik kembali atau dimanfaatkan sebagai alat politik seperti pada masa Orde Baru. Bagi TNI, komitmen itu sudah bersifat final dan menjadi bagian kebijakan internal sejak era Reformasi 1998. Keteguhan pada komitmen dan konsistensi tersebut hingga saat ini patut kita apresiasi. Karena itu, pemerintah dan rakyat perlu mendukung upaya TNI untuk melakukan reformasi di internal kelembagaan. UU No.34/2004 tentang TNI telah mengamanatkan pembangunan kultur TNI secara demokratis. Secara tegas disebutkan bahwa TNI harus mengikuti kebijakan politik negara yang menganut prinsip demokrasi, supremasi sipil, dan hak asasi manusia. Dirgahayu TNI! ■

Sentuhan Cinta Guru Matematika S

Luftia Hanik

Jikalau kegiatan pembelajaran Matematika dilakukan dengan sebenar-benarnya dan penuh konsentrasi, niscaya hasil yang diperolehpun akan memuaskan. Siswa tidak lagi memusuhi tetapi malah menanti-nanti kehadiran matematika. Demikian pula, dengan menginternalisasi semua nilai-nilai karakter yang ada akan terbentuk manusia Indonesia yang cerdas dan berperilaku sehat, berbudaya, mandiri dan kompetitif.

Presiden: Hentikan kegaduhan. Ternyata kegaduhan tak hanya di bawah. *** Khofifah maju lagi dalam Pilgub Jatim. Dijamin seru, Ipul Vs Khofifah seri II.

(Meskipun tajam, kritiknya tak bikin gaduh)

ELAMA ini mata pelajaran Matematika menjadi momok oleh sebagian siswa yang tidak menyukainya. Padahal mapel ini berperan sangat fundamental di berbagai dimensi kehidupan manusia. Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) dewasa ini, kehadiran Matematika menjadi sebuah kebutuhan, lantaran merupakan ilmu dasar dari segala ilmu. Daya serap yang rendah, konsep dasar yang salah, kurang serius dalam menerima pelajaran, kurangnya pemahaman tentang arti pentingnya Matematika dalam kehidupan sehari-hari, gurunya yang seram, serta kejadian yang traumatik di masa lalu dianggap sebagai penyebab utama mengapa siswa sekolah memusuhi pelajaran tersebut. Sebagai guru pengampu Matematika yang telah mengajar hampir 25 tahun, yaitu di Madrasah Aliyah (MA), Sekolah Menengah Atas (SMA), dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), penulis ingin sharing dan berbagi pengalaman tanpa bermaksud menggurui, karena menemukan satu hal yang perlu dicermati bersama yaitu bagaimana siswa belajar Matematika? Dengan rata-rata kemampuan siswa yang biasabiasa saja, di sini peran guru sangat mutlak dibutuhkan dalam memperbaiki mindset dan cara belajar yang benar pada siswa. Demikian pula peran orangtua dan lingkungan juga harus ikut mendukung agar siswa menjadi suka pelajaran Matematika sekaligus membentuk perilaku siswa yang positif hingga dapat diimplementasikan di rumah maupun di lingkungannya. Niatkan bahwa mengajar, mendidik dan membimbing siswa merupakan amalan ibadah yang tidak pernah putus. Di awal kegiatan, guru harus terlebih dahulu dapat menciptakan suasana yang kondusif. Suasana sekitar yang tenang, guru dan siswa pun harus siap. Sarana prasarana memadai

termasuk buku-buku dan perlengkapan alat tulis menulis. Guru dapat menanyakan kondisi siswa yang nampak gelisah, tidak bersemangat, mengantuk, dan lain sebagainya. Ini sebagai bentuk perhatian guru terhadap siswa yang akan mempengaruhi respon siswa dan hasil belajarnya ketika pembelajaran berlangsung.

■ Konsentrasi Setelah menjelaskan tujuan serta manfaat materi yang akan disampaikan, guru dapat memulai pembelajaran dengan mengingatkan pentingnya berkonsentrasi. Guru harus konsisten dan disiplin dalam membentuk sikap siswa di setiap tahapan kegiatan pembelajaran. Jika hal ini terus dipertahankan, maka dapat menumbuhkan sikap cakap dan aktif pada diri siswa. Dengan memperhatikan dan mengikuti penjelasan secara urut, maka siswa akan terbiasa bersikap konsentrasi dan cermat. Sikap mandiri, percaya diri, kreatif dan kompetitif sangat dibutuhkan dalam setiap menyelesaikan latihan-latihan soal yang diberikan oleh guru. Dengan metode diskusi kelompok dapat menumbuhkan sikap demokratis, belajar menerima perbedaan pendapat, toleran, mampu mengakui perbuatan baik dan benar. Di samping itu siswa juga akan belajar bertanggung jawab serta cinta damai. Cara menyelesaikan soal-soal Matematika yang step by step akan membentuk siswa menjadi sabar, terbiasa tertib dan disiplin. Jika hal ini dilanggarnya, maka siswa akan menemui kesulitan di proses berikutnya bahkan menjadi buntu.Yakinkan pada siswa, dengan full konsentrasi mereka pasti bisa. Guru juga harus dapat memahami perbedaan latar belakang ekonomi siswa. Kurangnya perhatian dari orangtua karena sibuk bekerja, ada siswa yang membantu pekerjaan orang tuanya sepulang sekolah, bahkan ada siswa

yang bekerja karena ketiadaan biaya untuk dirinya sendiri. Di sini guru harus mengambil peran sebagai orangtua dimana siswa membutuhkan sentuhan cinta. Menciptakan suasana kelas agar Matematika dapat diterima oleh siswa dan menjadi sangat menyenangkan. Kehadirannya menyejukkan hati, selalu ramah, komunikatif, dan selalu tersenyum termasuk salah upaya menghapus image guru matematika yang dikenal killer. Upayakan selalu care menerima semua siswa dan tidak diskriminatif. Selama di sekolah guru harus bisa menjadi milik semua siswa.Tidak pula memaksakan keinginan agar siswanya pintar, namun menjadikan siswanya bisa dan tahu. Memotivasi siswa agar mempunyai keberanian untuk bertanya suatu hal yang dirasa belum jelas. Permaklumlah jika ada kesalahan dan kekeliruan siswa, janganlah memarahi dan menyalahkannya. Siswa masih tahap belajar dan perlu penguatan diri. Upayakan hafal nama-nama siswa, karena ini merupakan sebuah kebanggaan baginya. Berikan apresiasi bagi mereka yang berani tampil ke depan dan mengemukakan pendapatnya. Untuk menghindari kejenuhan, sesekali berikan joke-joke yang ringan dan lucu untuk memecah ketegangan khususnya soal yang sulit dan berbelit. Jikalau kegiatan pembelajaran Matematika dilakukan dengan sebenar-benarnya dan penuh konsentrasi, niscaya hasil yang diperolehpun akan memuaskan. Siswa tidak lagi memusuhi tetapi malah menanti-nanti kehadiran matematika. Demikian pula, dengan menginternalisasi semua nilai-nilai karakter yang ada akan terbentuk manusia Indonesia yang cerdas dan berperilaku sehat, berbudaya, mandiri dan kompetitif. ■ Penulis, guru SMK Negeri 1 Semarang.

Pancasila dan Ujian di Era Digital Oleh : Indri Sugiyantono SPd MPd

S

Tanpa terasa era reformasi sudah berjalan hampir 20 tahun. Kini kita dihadapkan pada zaman yang serba luas, dunia seolah-olah tanpa batas. Orang mengatakan jaman globalisasi, era digital atau zaman generasi Z. Pada zaman yang serba bebas ini Pancasila betul-betul diuji kesaktiannya. Melalui media digital masyarakat atau anak-anak bisa terpengaruh oleh berita hoax, radikalisme, pornografi bahkan penipuan.

ETELAH hampir 20 tahun masa reformasi, Pemerintahan Presiden Joko Widodo mempersilakan masyarakat untuk nonton bareng film sejarah Pengkhianatan G30S PKI. Hal ini sangat bermakna mengingat zaman sekarang banyak generasi muda yang tidak tahu sejarah kelam pengingkaran terhadap Pancasila pada masa lalu. Apalagi selama reformasi ini masyarakat termasuk insaninsan pendidikan tidak mempunyai keberanian membicarakan dengan peserta didik dengan alasan masalah politis. Maka bisa dimungkinkan di zaman yang serba terbuka ini kelompok yang dulu dikenal ekstrem kiri dengan PKI-nya bangkit kembali dengan ideologinya menggunakan media digital atau internet. Sejarah membuktikan bahwa perjalanan bangsa Indonesia di awal kemerdekaan pada masa pemerintahan Presiden Soekarno dirasa berat banyak masalah yang dihadapi oleh bangsa Indonesia terutama penjajah Belanda yang ingin kembali ke Indonesia. Begitu pula pelaksanaan Pancasila sebagai Dasar Negara dan ideologi Negara di Indonesia banyak menghadapi masalah dan tantangan. Pada saat bangsa Indonesia sibuk menghadapi penjajah Belanda yang ingin kembali berkuasa tiba-tiba muncul pemberontakan PKI Madiun yang ingin menggantikan Pancasila dengan ideologi komunis. Disusul gerakan NII oleh Karto Suwiryo. Belum selesai muncul gerakan sparatisme seperti RMS, PRRI/Permesta, dan lain-lain. Puncaknya adalah G30S PKI melakukan kudeta yang ingin menggantikan Pancasila dengan ideologi komunis.

Peristiwa G30S PKI ini berakibat mengguncang Pemerintahan Soekarno. Melalui sidang istimewa MPRS tahun 1966 Soekarno tidak diterima pertanggungjawabannya, kemudian turun digantikan oleh Soeharto. Melalui Orde Baru, Presiden Soeharto bertekad untuk melaksanakan Pancasila dengan murni dan konsekuen dan mulai saat itu PKI dan akar-akarnya dilarang keras hidup dan berkembang di Indonesia. Namun dalam perjalanannya, kekuasaan Soeharto pun dinilai menyimpang dari apa yang diharapkan oleh seluruh rakyat Indonesia. Kegiatan berpolitik dibatasi dan demokrasi Pancasila diwarnai dengan kediktatoran. Ketidakkonsekuenan Orde Baru terhadap Pancasila berujung pada demo besar - besaran yang dilakukan oleh mahasiswa dan elemen masyarakat pada tahun 1998. Presiden Soeharto dipaksa mengundurkan diri. Era Orba pun akhirnya bergantil menjadi masa reformasi. Pada masa ini Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup masih terus menghadapi berbagai tantangan. Pancasila tidak lagi dihadapkan dengan ancaman berbagai berbagai pemberontakan, namun menghadapi kebebasan masyarakat yang tanpa batas. Keadaan ini dapat mendatangkan dampak negatif seperti hal-hal yang bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila atau etika moral yang sudah kita miliki sejak dulu. ■ Tanpa Batas Tanpa terasa era reformasi sudah berjalan hampir 20 tahun. Kini kita dihadapkan pada zaman yang serba luas, dunia seolah olah tanpa batas. Orang mengatakan jaman

globalisasi, era digital atau zaman generasi Z. Pada zaman yang serba bebas ini Pancasila betul-betul diuji kesaktiannya. Melalui media digital masyarakat atau anak-anak bisa terpengaruh oleh berita hoax, radikalisme, pornografi bahkan penipuan. Bahkan di zaman ini gerakan yang dulu dikenal ekstrem kanan maupun ekstrem kiri bisa muncul kembali lewat media digital dan bisa mengajak, menghasut bahkan mengadakan rekrutmen anggota baru lewat media ini. Dengan uraian di atas dihadapkan dengan situasi sekarang Pancasila sebagai dasar negara, pandangan hidup dan ideologi bangsa Indonesia bisa kehilangan kesaktiannya. Menjadi kewajiban utama bagi Guru PPKn untuk mengawal kesaktian Pancasila di garis depan. Demi mempertahankan kesaktian Pancasiala guru PPKn harus berani tampil, bijaksana proposional menyampaikan sejarah kelam pelaksanan Pancasila pada masa lalu. Guru PPKn hendaknya mempunyai kompetensi dalam menghadapi generasi masa kini yang disebut milenial yaitu generasi yang cerdas kreatif dalam mengelola teknologi dan informasi dengan memanfaatkan gadget sebagai sumber belajar. Saat guru PPKn mengambil tindakan kontra dengan pandangan mereka dampak negatif yang dituai lebih luas. Guru seharusnya bisa menyelami, bahkan menjadi bagian dari mereka ketika peserta didik tengah gandrung dengan media sosial, dari sinilah guru PPKn dapat menangkap peluang ikut menangkal dampak negatif hal-hal yang bisa merongrong kesaktian Pancasila. ■ Penulis, guru PPKn SMP Negeri 6 Salatiga.


Rabu Pahing , 4 Oktober 2017

Bisnis BUMN ‘Overlap’ JAKARTA–Presiden Joko Widodo menghadiri acara penutupan Rapat Koordinasi Nasional Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia 2017. Namun, Jokowi tidak langsung memberikan sambutan, melainkan mendengarkan pendapat dari kalangan pengusaha. Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan Perkasa Roeslani sebagai pembicara pertama menyampaikan keluh kesah pengusaha. Salah satunya adalah peran Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang terlalu jauh. “Di banyak kesempatan, Pak Presiden sampaikan, berikan kesempatan pertama pada pengusaha nasional, kalau enggak mampu baru BUMN. Tetapi, peran BUMN ini terlalu jauh Pak Presiden, jumlahnya 118, tapi sampai anak cucu cicitnya itu sampai 800. Dan itu banyak mengambil porsi swasta dan UMKM,” kata Rosan dalam sambutannya di acara penutupan Rakornas Kadin, di Jakarta, Selasa (3/10). Menurut Rosan, jatah bisnis kecil yang seharusnya menjadi porsi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) seharusnya bisa dilepaskan oleh BUMN. Peran BUMN yang ‘overlap’ ini menurutnya harus segera diluruskan. “Katering dan cuci pakaian misalnya, itu diambil sama anak cicit usaha mereka. Ini kan jatah UMKM. Maka kami minta BUMN kembali ke core business-nya,” kata dia. Rosan melanjutkan, hal lain yang jadi sorotan pengusaha adalah terkait sekuritisasi aset BUMN. Kadin sangat mendukung hal tersebut untuk dapat diperlebar lagi dan dapat diserap oleh sektor yang lain. “Ini luar biasa, kami dari Kadin melihat langkah ini perlu diperlebar lebih jauh lagi dengan jual aset-aset BUMN, terutama infrastruktur yang sudah jadi, buat apa BUMN pegangin aset. Suruh jual, jual untung, aset yang sudah jadi seperti Jasa Marga, ngapain pegang jalan tol,” kata dia. Rosan pun menegaskan, sektor swasta mampu menyerap sekuritisasi aset atau pun penjualan aset yang dilakukan BUMN. Pemerintah pun akan mendapatkan pembiayaan lebih untuk membangun infrastruktur. “Setelah suruh jual siapa yang beli? Saya yakinkan pengusaha nasional mampu, dengan risiko jelas terukur, yakin pengusaha nasional bisa partisipasi. Enggak perlu asing untuk miliki aset-aset kita,” tuturnya.■ vvn-Ct KONTES SAPI: Seorang juri melakukan penilaian saat kegiatan kontes sapi di komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten Boyolali, Selasa (3/10). Kontes yang diikuti 59 ekor sapi dari 16 kabupaten/kota di Jawa Tengah tersebut bertujuan untuk meningkatkan potensi peternakan sapi guna mendukung swasembada pangan.■ Foto: antara

Ada Ribuan Rumah Subsidi ‘Nganggur’

PENUTUPAN: Ketua Umum Kadin Rosan Roeslani (kiri) dan Ketua Panitia Rakornas Kadin 2017 Maruarar Sirait (kedua kiri) mempersilakan para wakil ketua bidang Kadin yaitu (kiri kanan) Boy Thohir, Shinta Widjaja Kamdani, Franky Widjaja, Carmelita Hartoto, James Riady, dan Raden Pardede memberi paparan kepada Presiden Joko Widodo dalam penutupan Rakornas Kadin 2017, Jakarta, Selasa (3/10). ■ Foto: antara

JAKARTA–Pemerintah terus berupaya mempercepat pembangunan rumah subsidi bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Pembangunan rumah tersebut tidak hanya bertujuan untuk mengurangi kekurangan ketersediaan rumah, melainkan juga mensejahterakan masyarakat. Meski demikian, Badan Pemeriksa Keuangan justru menemukan ribuan rumah subsidi yang saat ini tidak dimanfaatkan oleh para debitur. Tak tanggungtanggung, sebanyak 5.108 unit rumah subsidi dengan menggunakan fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan masih nga nggur. Berdasarkan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) pertama tahun ini, Selasa (3/10), dari total 5.108 unit kredit kepemilikan rumah sejahtera FLPP dan subsidi selisih angsuran atau subsidi selisih bunga, sebanyak 538 unit merupakan hasil cek fisik tim BPK.

Sementara itu, 4.570 lainnya berasal dari laporan PT Bank Tabungan Negara. BPK pun meminta Kepala Kantor Cabang BTN untuk membentuk tim pemantauan pemanfaatan rumah dan melaporkan hasilnya secara periodik kepada Badan Layanan Umum Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan (PPDPP). Kantor Cabang BTN dianggap belum melaksanakan ketentuan terkait dengan pemanfaatan rumah subsidi. Ketentuan pemanfaatan rumah subsidi sendiri telah tertuang dalam Peraturan Menteri Peker-

Kospin Sekartama Siap Launching Pembiayaan Haji RUMAH BERSUBSIDI: Buruh mengerjakan pembangunan perumahan bersubsidi di Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Selasa (1/8). ■ Foto: antara jaan Umum dan Perumahan Rakyat, di mana para debitur wajib memanfaatkan rumah sejahtera secara terus menerus dalam waktu satu tahun. Maka dari itu, Kantor Cabang BTN pun diminta bergerak cepat. Tujuan untuk melaporkan secara periodik kepada BLU PPDPP,

agar lembaga tersebut bisa segera mengambil tindakan sesuai dengan kewenangan. Terutama, apabila terdapat indikasi penyimpangan dalam pemanfaatan rumah. Nantinya, tiap bulan Kantor Cabang BTN harus melaporkan kepada BLU PPDPP.■ vvn-Ct

APTRI Tuding Ada Perburuan Rente Niaga Gula KUDUS–Kebijakan Kementerian Perdagangan yang hanya mengizinkan Bulog sebagai pihak yang membeli gula petani terus membuat petani meradang. Kebijakan tersebut dinilai membuat petani tak bisa menikmati hasil penjualan gulanya. Sekjen DPN Andalan Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI), Nur Khabsyin mengatakan, berdasarkan kesepakatan antara Kementerian Perdagangan dan Asosiasi Petani Gula Indonesia (APGI) pada 2 Oktober lalu, Kemendag memberi peluang APGI untuk membeli gula petani dari

Bulog. ”Inti dari kesepakatan tersebut yakni, pedagang dalam APGI membeli gula dari Bulog Rp 11.000 per kilogram. Padahal, Bulog sendiri membeli gula tani seharga Rp 9.700 per kiologram,” kata Khabsyin, Selasa (3/10). Kondisi tersebut, menurut Khabsyin, membuat petani tak memperoleh manfaat apa-apa. Sebab, selain dipaksa harus menjual gulanya ke Bulog, harga yang ditentukan juga sangat rendah. Semestinya pedagang bisa langsung membeli gula dari petani. ”Lantas buat apa harus

lewat Bulog. Kan bisa langsung beli dari petani,” tuturnya. Menurut Khabsyin, kesepakatan Kemendag dengan APGI tersebut disinyalir merupakan perburuan rente. Sebab, dengan skema penjualan gula sedemikian, petani akan kehilangan Rp 1.300 per kilogramnya. ”Kami akan melaporkan masalah ini ke KPK. Sebab, kebijakan ini mengindikasikan menindas petani dan sarat nuansa kolusi,” katanya. Sementara itu anggota Komisi VI DPR RI, Abdul Wachid mengatakan, jika pemerintah tidak

segera mengambil tindakan memborong gula petani, para petani tebu akan mengadukan permasalahan tersebut ke Presiden. “Jangan sampai terulang kembali aksi buang gula, karena para pembantu Presiden tidak bisa menyelesaikan masalah yang terjadi sekarang,” ujarnya. Menurut Wachid, jika kebijakan tersebut dibiarkan, akan membuat petani tidak berminat lagi menanam tebu. Akibatnya, produksi gula nasional akan terancam. ■ Tom-Ct

KENDAL–Kospin Sekartama dalam waktu dekat akan melaunching program pembiayaan haji paling lambat akhir Oktober tahun ini, seperti disampaikan Humasnya, Leo Agung Vito Wicaksono SE, kemarin. “Jumlah jemaah haji dari Kendal setiap tahun mencapai seribu lebih, kebanyakan dari Kecamatan Kaliwungu dan Weleri. Kami ingin hadir memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk pembiayaan haji,” ujarnya. Vito mengatakan, untuk pembiayaan haji minimal setor awal Rp 5 juta kemudian selanjutnya cukup setor Rp 20.000 per hari atau Rp 600 ribu per bulan. Semakin banyak setoran awal, maka setoran harian atau bulanannya semakin ringan. Program ini menggunakan sistem koordinator yaitu setiap peserta bisa mengajak orang lain minimal dua orang. “Koordinator akan mendapatkan bonus uang cash dan poin yang bisa ditukar dengan aneka hadiah menarik, mulai dari TV LED hingga umroh gratis. Semakin banyak yang diajak, maka semakin tinggi poinnya dan semakin menarik hadiahnya,” ujarnya. Dikatakan Vito, koordinator tidak hanya mencari peserta namun juga diminta membantu mengingatkan setiap anggotanya untuk membayar kewajiban angsuran supaya koordinasi lebih mudah. Pihaknya juga ikut meramaikan acara Kendal Eksplor yang diselenggarakan pemda setempat. Sebagai bagian dari warga Kendal, pihaknya siap berkontribusi dan mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kepala Dinas Perindustrian Koperasi dan UMKM, Sutiyono mengatakan, pihaknya kerja sama dengan koperasi yang memiliki tanggung jawab sosial, yakni membina pelaku UMKM agar tumbuh menjadi usaha yang kuat dan kokoh. Salah satu pengunjung, Santoso (36) warga Cepiring senang mendatangi stan Dinas Perindustrian Koperasi dan UMKM. Menurutnya, program yang akan diluncurkan Kospin Sekartama sangat baik karena sangat membantu masyarakat yang berencana mendaftar haji.■ Mar-Ct

■ Komunitas Online Kebonkliwon Gelar Kirab

Bupati Magelang: Jaga Kepercayaan Pelanggan MAGELANG - Komunitas On Line Bibit dan Buah Kebuonkliwon Desa Kebonrejo, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, menggelar kirab budaya bertajuk Kebon Kliwon Nyawiji Wiji. Kirab bupaya yang dibuka Bupati Magelang, Zaenal Arifin SIP itu, juga menggelar pameran bibit tanaman, potong tumpeng dan pelepasan burung. Prosesi kirab budaya yag berlangsung Senin (2/10) dilakukan warga dengan keliling kampung sambil membawa bibit tanaman unggul, nasi tumpeng beserta ingkung dan gunungan yang terbuat dari buah dan sayur-sayuran hasil kebun sendiri. Usai kirab keliling kampung yang diiringi kesenian tradisional dan terbangan itu, nasi tumpeng kemudian di-

makan bersama-sama oleh warga. Bupati Magelang, Zaenal Arifin SIP menyatakan, kegiatan pameran bibit dan buah yang diselenggarakan oleh warga Dusun Kebon Kliwon, merupakan langkah konkrit dalam mengikuti perkembangan teknologi. Melalui pemasaran online hasil pembibitan, telah berdampak positif terhadap peningkatan ekonomi masyarakat. “Selama ini telah cukup sukses berbisnis bibit dan buah dengan cara on-line, namun warga untuk tetap menjaga kepercayaan pelanggan, mengutamakan kejujuran, mengedepankan kualitas barang dan jasa yang dijual, serta terus berkreasi dan berinovasi supaya bisnis yang telah dijalankan selama ini, bisa terus berkem-

bang,” ujar Bupati. Menurut Bupati, masyarakat yang tergabung dalam komunitas Kebongkliwon, jangan sekali-kali melakukan bisnis yang tidak jujur dan mengecewakan pelanggan hanya demi keuntungan sesaat. “Jaga terus kepercayaan pelanggan, tingkatkan terus kualitas pelayanan, maka bisnis apapun yang digeluti tidak akan ada matinya,” tuturnya. Sedangkan acara kirab budaya bisa menjadi satu kegiatan yang dapat menumbuh kembangkan rasa kebersamaan dan kekompakan warga, mengingat rangkaian kirab ini pada hakikatnya merupakan kegiatan seni dan budaya, karena merupakan adat dusun yang telah menjadi tradisi warisan leluhur secara turun-

temurun hingga sekarang yang terus terjaga kelestariannya. Selain untuk memeriahkan Tahun Baru Islam 1439 H, kirab budaya juga merupakan satu bentuk ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Pemurah, karena telah memberikan karunia berupa keselamatan dan kesejahteraan hidup masyarakat, serta rezeki melalui alam, air, buah dan tanaman. “Kirab dapat dijadikan wahana pemersatu antarwarga, sekaligus sebagai sarana pelestarian budaya yang berakar dari budaya Jawa yang adi luhung, maka harus dilestarikan,” kata Bupati Zaenal Arifin. ■ ali-Ct

KIRAB: Bupati Zaenal Arifin menandai kirab warga Dusun Kebonkliwon, Desa Kebonrejo, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang. ■ Foto: ali subchi


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

■ Dua Kloter Tiba di Tanah Air

Satu Jamaah Haji Meninggal SALATIGA - Dua kloter jamaah haji asal Kota Salatiga tiba di tanah air akhir pekan lalu. Dari total 213 jamaah, seorang di antaranya meninggalkan dunia di tanah suci Mekkah, dan seorang lagi dipulangkan terlebih dahulu ke tanah air karena sakit. Laporan ini disampaikan Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Salatiga, M Soleh Mubin saat menjemput jamaah haji asal Kota Salatiga di Embarkasi Haji Donohudan akhir pekan lalu. Ratusan jamaah haji disambut Wakil Walikota, Muh Haris dan pejabat terkait di lingkungan Pemkot Salatiga. M Soleh Mubin menjelaskan, dari 213 jamaah haji Kota Salatiga pada tahun 1438 H/2017 yang meninggal di tanah suci atas nama Suminah Joyo Karman, beralamat di Macanan, Sidorejo Kidul, Kecamatan Tingkir, Salatiga.

Sedangkan jamaah yang sakit dan telah kembali ke tanah air terlebih dahulu adalah Watini Abdul Samad, warga Grogol RT 1/VII. Keduanya berada dalam kloter 74. Seperti telah diberitakan sebelumnya, jamaah haji Kota Salatiga terbagi dalam dua kloter, yaitu kloter 74 sebanyak 93 jamaah dan kloter 75 sebanyak 120 jamaah. Soleh menyebut, Kloter 74 tiba di Embarkasi Haji Donohudan Jumat (29/9) pukul 22.00 WIB. Sedangkan kloter 75 tiba di Embarkasi hari Sabtu (30/9) pukul 05.00 WIB. Kloter 74 diterima oleh Plt Sekretaris Daerah Kota Salatiga, Susanto, sedangkan kloter 75 diterima Wakil Walikota Salatiga, Muh Haris. Setelah sampai di Asrama Haji Donohudan, jamaah haji diserahkan oleh Wakabid Penerimaan & Pemberangkatan Haji Panitia Penyelenggara Ibadah Haji

TIBA DI TANAH AIR: Sekitar 213 jamaah haji asal dua kloter Salatiga tiba di tanah air dan disambut Pejabat Pemkot di Embarkasi Haji Donohudan, akhir pekan lalu. ■ Foto: Ernawaty/SR

(PPIH) Embarkasi Solo, Imam Khoiri kepada Pemkot Salatiga. Wakil Walikota Muh Haris menyampaikan teri-

makasih kepada PPIH Embarkasi Solo karena telah memberikan pelayanan yang baik kepada jamaah haji.

“Terimakasih kepada PPIH Solo atas pelayanan yang baik. Kepada para jamaah, silakan bergabung dengan Ikatan Persauda-

raan Haji Indonesia (IPHI) Kota Salatiga, karena IPHI mempunyai komitmen untuk menjaga kemabruran jamaah haji. Mari jadi-

kan IPHI sebagai ajang amal dan bersama-sama membangun Salatiga,” pesan Muh Haris. ■ rna/SR

Pembangunan Pasar Sapi akan Gunakan Dana APBN PEDANG PORA: Kapolres Semarang yang baru AKBP Agus Nugroho bersama istri disambut dengan tradisi pedang pora .■ Foto : Rusmanto Budhi/SR

AKBP Agus Nugroho Kapolres Semarang UNGARAN - Mantan Kapolres Semarang, AKBP Vincentius Thirdy Hadmiarso mengatakan, banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus dilaksanakan oleh Kapolres Semarang yang baru AKBP Agus Nugroho. Karena ada beberapa agenda besar di wilayah hukum Polres Semarang, sehingga pola pengamanannya harus disiapkan. ‘’Banyak PR yang saya titipkan kepada Pak Kapolres yang baru, mulai dari Operasi Lilin Candi 2017, pengamanan pilkades (pemilihan kepala desa) serentak di 55 desa, serta penamanan Pemilihan Gubernur (Pilgub),’’ kata Thirdy yang dimutasi ke SSDM Mabes Polri saat lepas sambut Kapolres Semarang di Polres Semarang, Selasa (3/10). ‘’Diharapkan ada timeline kegiatan dari KPU dan Dispermasdes, dari kami hendak menyampaikan pola pengamanan. Harapannya tak ada duplikasi personel, termasuk kesiapan anggaran dari Pemkab Semarang,” jelasnya sembari mengatakan, untuk menyelaraskan jadwal dan strategis pengamanan akan digelar rapat koordinasi melibatkan seluruh pemangku kepentingan di Kabuptaen Semarang pada Rabu (4/10). Menanggapi pesan seniornya, AKBP Agus Nugroho mengatakan, pihaknya tetap akan melakukan koordinasi dengan Forkompimda Kabupaten Semarang termasuk TNI. ‘’Tahun 2018 sampai 2019 memang penuh agenda politik. Kami yakin Kabupaten Semarang bisa nyaman, aman, tertib dan berjalan lancar dengan adanya bantuan elemen masyarakat,’’ ujarnya. Adapun acara lepas sambut Kapolres Semarang diawali tradiri pedang pora penyambutan AKBP Agus Nugroho bersama istri di gerbang masuk Polres Semarang. Acara lepas sambut ditutup tradisi pedang pora pelepasan AKBP Vincentius Thirdy Hadmiarso bersama istri menuju mobil pribadi untuk meninggalkan Polres Semarang.■ rbd/SR

Tingkatkan Pencitraan UNGARAN - Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Semarang, Gunawan Wibisono mengatakan, agenda kegiatan untuk menciptakan pencitraan Kabupaten Semarang melalui potensi yang ada perlu terus ditingkatkan. Sehingga nama Kabupaten Semarang semakin dikenal masyarakat di seluruh tanah air. ‘’Saat ini semua daerah berlomba-lomba untuk memperkenalkan potensi daerahnya masing-masing supaya lebih dikenal masyarakat secara nasional, bahkan sampai internasional. Kita tentu berharap Kabupaten Semarang juga bisa dikenal masyarakat dari Sabang sampai Merauke,’‘ kata Soni, panggilan akrab Gunawan Wibisono, belum lama ini. Soni mengaku, dibutuhkan kerja sama yang baik antara Pemkab Semarang dan masyarakat untuk menciptakan pencitraan Kabupaten Semarang secara nasional hingga internasional dari potensi yang ada. Terlebih di Kabupaten Semarang banyak destinasi wisata bagus.■ rbd/SR

SALATIGA - Ketua DPRD Salatiga, Teddy Sulistio memastikan, jika pembangunan Pasar Rejosari (Pasar Sapi) akan menggunakan dana APBN. Bahkan, Teddy mengklaim pemerintah pusat sudah menyetujui rencana pembangunan Pasar Rejosari menggunakan dana APBN dengan turunnya tim Jokowi ke Salatiga. “Sejak awal saya dukung dengan pola itu. Kalau dibantu APBN matur nuwun to. APBD kita bisa bantu untuk tambahan modal,” kata Teddy, kemarin malam. Ia menyebut, pembangunan dengan melalui investor seperti yang direncanakan beberapa tahun ini bukan harapan banyak pihak, termasuk para pedagang sendiri. Pasalnya, harga kios maupun los yang ditawarkan jauh dari kemampuan pedagang yang rata-rata berasal dari ekonomi ke bawah. Diakui Teddy, adanya permohonan pembangunan menggunakan dana APBN sejalan ketika Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Salatiga beberapa waktu lalu. Ia lantas menceritakan sedikit kronologis hingga duduk satu meja dengan Walikota Yuliyanto membahas kelanjutan pembangunan Pasar Rejosari yang nasibnya terkatung-katung hingga lebih dari 15 tahun sejak terbakar. “Ceritanya paguyuban ke DPRD dan kebetulan sore ini (kemarin) ada pembahasan anggaran dengan eksekutif, saya minta walikota dan wakil walikota hadir. Dan saya sarankan paguyuban ketemu Walikota langsung,” paparnya.

Ia menambahkan, golnya agar pembangunan pasar bisa dibangun menggunakan dana APBN tak le-

pas komitmen Jokowi dengan janjinya ketika kampanye di Salatiga. “Tentunya sikap realistis saudara walikota. Saya hanya memfasilitasi. Pahlawannya Pak Rukiman, perwakilan pedagang Pasar Sapi,” tandanya. ■ Percepatan Pembangunan Setelah pertemuan itu, siang harinya, rombongan pedagang Pasar Sapi memang mendatangi kantor Ketua DPRD. Mereka meminta kepada legislatif untuk memastikan adanya percepatan rencana

pembangunan pasar. Pasalnya, jumlah pedagang yang beraktifitas di tempat penampungan semakin menyusut. “Kita mendesak pemerintah agar segera dibangun. Kami juga telah meminta langsung kepada presiden saat mengadakan kunjungan kerja ke Salatiga beberapa waktu lalu,” imbuh Rukiman, wakil ketua paguyuban pedagang pada wartawan. Menurutnya, selain kondisi yang memprihatinkan jumlah pedagang kini tinggal 6070 orang.■ rna/SR

PEDAGANG: Perwakilan pedagang Rejosari (Pasar Sapi) bertemu Walikota membahas kelanjutan pembangunan Pasar Rejosari, kemarin.■ Foto: Ist/Ernawaty/SR


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

Raperda Perubahan Retribusi Jasa Usaha Disahkan GROBOGAN – D P R D Grobogan menyetujui Raperda tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Daerah Kabupaten Grobogan Nomor 3 Tahun 2012 tentang Retribusi Jasa Usaha. Persetujuan raperda dilakukan dalam sidang paripurna yang digelar, Selasa (3/10) yang dihadiri Bupati, Sri Sumarni, Sekda Sumarsono dan sejumlah kepala dinas. Ketua DPRD, Agus Siswanto yang memimpin sidang menjelaskan, pengesahan dilakukan setelah dikaji dan dibahas oleh Pansus I dan semua fraksi di DPRD memberikan persetujuan. Dalam sidang, hasil persetujuan Pansus I dibacakan Sriyanto, sebagai perwakilan dewan. Dimana hasil dari pembahasan telah disepakat dan bisa ditetapkan menjadi perda. Munculnya perda perubahan diharapkan bisa menyempurnakan jasa usaha. “Diharapkan Raperda tentang Perubahan Ketiga Atas

Peraturan Daerah Kabupaten Grobogan Nomor 3 Tahun 2012 tentang Retribusi Jasa Usaha telah disempurnakan dan mendukung pemerintah daerah,” ungkapnya. Dengan demikian, ke depan bisa digunakan untuk retribusi jasa usaha untuk meningkatkan pendapatan daerah. ”Dari hasil Pansus I dan semua anggota telah telah menerima raperda perubahan ditetapkan menjadi perda. Perda yang ditetapkan masuk register 188/36 2017,” tambah Agus saat memimpin sidang. Bupati Grobogan, Sri Sumarni menyampaikan terimakasih dan penghargaan kepada pimpinan dewan dan anggota Pansus I Tahun 2017 yang telah mencurahkan perhatiannya dalam membahas rancangan peraturan daerah dengan tim eksekutif sehingga raperda bisa setujui bersama. ”Dengan ditetapkannya menjadi perda diharapkan bisa meningkatkan pendapatan asli daerah yang bersumber dari retribusi daerah. Khususnya retribusi jasa usaha serta untuk mengakomodir penambahan objek retribusi jasa usaha,” terang dia.

n 2 Jenis Objek Dijelaskan, objek retribusi jasa usaha yang diubah adalah Retribusi Penjualan Produksi Usaha Daerah. Sebelumnya berisikan penjualan bibit perikanan ditambahkan bibit pertanian. Sehingga di dalam rincian objek Retribusi Penjualan Produksi Usaha Daerah terdapat dua jenis objek, yaitu penjualan benih perikanan dan benih pertanian. Sementara jenis benih pertanian dimaksud terdiri dari benih padi, benih jagung, benih kedelai, benih kacang hijau, benih pisang dan benih bawang merah. Sedangkan besaran retribusi yang dipungut sesuai dengan kesepakatan bersama adalah sebesar 80 persen dari harga pasar. ”Setelah ditetapkan dan diundangkannya raperda menjadi perda tentunya akan memberikan kepastian hukum di dalam pemungutan retribusinya, sehingga dapat meningkatkan pendapatan asli daerah setiap tahunnya,” ujar bupati. Selain itu, dibutuhkan kreatifitas dan inovasi di dalam meningkatkan pendapatan asli daerah. Sehingga terus muncul dari seluruh perangkat daerah di Kabupaten Grobogan. Yaitu

JASA USAHA: Ketua DPRD Grobogan Agus Siswanto (dua dari kiri) memimpin sidang paripurna Pengambilan Keputusan DPRD atas Raperda tentang Perubahan ketiga Perda Grobogan Nomor 3 Tahun 2012 tentang Retribusi Jasa Usaha. n Foto: Felek Wahyu/SR tetap dalam bingkai koridor peraturan perundang-undangan yang mendasarinya. Kreatifitas dan inovasi ini

dalam rangka intensifikasi pemungutannya. Sehingga pendapatan asli daerah yang dihasilkan akan meningkat, dan

dapat menunjang proses pembangunan dalam segala bidang di Kabupaten Grobogan. n lek/SR

Pengedar & Pemakai Sabu Dibekuk KENDAL – Sebanyak empat pengedar dan pemakai sabu berhasil diamankan jajaran Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Kendal saat transaksi, Selasa (3/10). Keempat pengedar dan pemakai itu warga Weleri, masing-masing NW, K alias UC, SAN dan PM. Selain mengamankan para tersangka, petugas berhasil mengamankan sabu sebanyak tiga paket masing-masing berisi 0,4 gram, 0,5 gram dan 0,6 gram. Selain itu petugas juga berhasil mengamankan empat handphone milik pelaku, tiga motor dan uang tunai sebanyak Rp 700 ribu. “Kami sempat kejar-kejaran dengan dengan para pelaku, namun ahirnya mereka berempat berhasil kami bekuk,” ujar Kepala BNNK Kendal, Syarlin Tjahaya Frimer Arie SH

MSi sembari mengatakan, tertangkapnya empat pengedar dan pemakai sabu tersebut berkat laporan masyarakat. ‘’Petugas BNNK yang dipimpin AKP Crubus langsung meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP) dan mendapati tersangka NW tengah transaksi narkoba dengan barang bukti satu paket sabu seberat 0,4 gram yang disembunyikan dalam bungkus rokok,’’ jelasnya. Dikatakan, dari penang kapan ini petugas langsung menggelandang NW

ke kantor BNNK Kendal untuk dimintai keterangan dan berhasil dikembangkan dan ditangkap pula tiga pelaku lain, yaitu UC warga Penaruban, SAN (warga Pagersari) dan PM, warga Sambungsari, Kecamatan Weleri. “Dari tiga tersangka ini berhasil diamankan dua paket sabu seberat 1,1 gram,” jelasnya. Tersangka K mengaku mendapatkan barang haram tersebut dari SAN. Dia mengaku baru empat kali memakai sabu. “Satu paket saya beli seharga Rp 400 ribu,” akunya. Sementara SAN mengaku mendapatkan barang dari NW, sedangkan NW yang juga pemakai mendapatkan sabu dari PM yang merupakan residivis kasus ganja. “Saya nekat menjual dan mengkonsumsi sabu karena terpengaruh teman,” ujarnya.n Mar/SR

DIAMANKAN: BNNK Kendal berhasil mengamankan empat pengedar dan pemakai sabu-sabu. Mereka semuanya warga Weleri, yakni NW, K alias UC, SAN dan PM.Foto.n Foto: Agus Umar/SR

Aquascape jadi Daya Tarik Pengunjung KENDAL – Stan Dinas Kelautan dan Perikanan Kendal menjadi salah satu stan paling ramai pada Kendal Eksplor karena banyak hal menarik yang ditampilkan. Darmanto (34), warga Patebon, salah satu pengunjung Kendal Eksplor mengaku sengaja mendatangi stan Dinas Kelautan dan Perikanan karena tertarik dengan aquascape, sejenis akuarium yang

di dalamnya berisikan tanaman air yang hidup dan menarik. “Banyak aquascape yang bagus sehingga saya tertarik datang di stan ini, saya juga ingin membeli,” ujarnya, kemarin. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kendal, Agung Setiawan mengatakan, di stannya banyak informasi yang disampaikan kepada mas-

SUMBER DAYA LAUT: Dinas Kelautan dan Perikanan Kendal menampilkan stan sumber daya laut agar bisa ditiru dan dikembangkan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dalam Kendal Eksplor.n Foto: Agus Umar/SR

yarakat. Pihaknya sengaja menampilkan aneka ikan hias, aquascape, maket jaring ramah lingkungan yang menggunakan teh- nologi, budidaya udang vaname, bandeng dan masih banyak lagi. Momentum Kendal Eksplor juga dimanfaatkan untuk sosialisasi gillnet jaring insang sebagai peng ganti cantrang. Dikatakan, para nelayan Kendal me- rupakan nelayan kecil yang berlayar tidak sampai satu bulan lebih, namun lebih banyak one day vising sehingga alat keselamatan seperti pelampung jaket dan lainnya sangat penting. Ditambahkan, dalam Kendal Eksplor tahun ini pihaknya mengambil tema ‘Optimalisasi Sumber Daya dan Teknologi Perikanan di Kendal’. Dengan tema tersebut diharapkan pameran Kendal eksplore bisa menjadi inspirasi masyarakat untuk digali dan diaplikasikan dalam kehidupan nyata serta dikembangkan. n Mar/SR

n Diduga Terjadi DPT Ganda di Kebonbatur

Abdullah Tolak Hasil Penghitungan Suara DEMAK - Setelah Desa Kendalasem, Kecamatan Wedung terganjal hasil penghitungan suara yang sama atau draw, kini giliran cakades nomor urut 2 dari Kebonbatur Mranggen, M Abdullah Fatoni menolak hasil penghitungan suara pilkades terkait dugaan DPT ganda. Bahkan pantia pilkades sepakat menyimpan kotak suara di kabupaten untuk menghindari hal tak diinginkan. Sebab sejak dilaporkan adanya undangan pemilih ganda, tim sukses cakades nomor 2 memaksa meminta fotokopi daftar hadir di TPS. Disebutkan, semua dokumen terkait penyelenggaraan pilkades jika sudah masuk kotak suara, sesuai peraturan perundangan menjadi dokumen negara. Jika ada yang berniat membuka harus menempuh jakur hukum. “Hasil penghitungan suara pada Pilkades Minggu (1/10), cakades nomor urut 1 yakni Moh Fauzi mendapat 4.671 suara. Sedangkan cakades nomor 2, Abdullah Fatoni memperoleh 4.282 suara,” kata Ketua Panitia Pilkades Kebonbator, Suprihono Setyawan, Selasa (3/10). Maka setelah mendapatkan persetujuan dari Polsek Mranggen demi keamanan 22 kotak suara dititipkan di kabupaten hingga persoalan hukum tuntas. Alasan kotak-kotak suara dikirim ke tim kabupaten karena di desa hanya

PENITIPAN KOTAK SUARA Panitia Pilkades Kebonbatur Mranggen menitipkan kotak suara di kabuoaten demi pertimbangan keamanan. n Foto: sari jati/SR ada beberapa linmas yang menjaga. “Awalnya mau dititipkan di KPU. Namun sesuai Perda Nomor 5/2015 pasal 61 (1) apabila terjadi perselisihan maka penghitungan suara akan diselesaikan bupati dalam kurun 30 hari. Namun jika tetap tidak selesai akan dibawa ke peradilan hukum,” imbuhnya. n Pemilih Ganda Di sisi lain, tim sukses Abdullah Fatoni, Lutfil Hakim mengungkapkan, dugaan adanya pemilih ganda ditemukannya ratusan undangan dengan nama dan alamat sama di TPS.

Di sisi lain, tak sedikit warga yang mestinya memenuhi syarat masuk DPT namun tak mendapatkan undangan alias tidak masuk DPT. Selain itu ada juga undangan untuk si A tapi digunakan B karena A tidak ada di tempat atau rumah saat pilkades. Edy Purwanto dari Bagian Tata Pemerintah (Tapem) Setda Demak, kotak suara dititipkan ke tim kabupaten mungkin karena dianggap netral. Namun demikian sambil menunggu arahan pimpinan, keputusan tetap pada panitia desa, kata dia. Penyelesaian masalah diberi alokasi waktu tujuh hari. n ssi/SR


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

Rumah Lego Lengkap dengan 25 Juta Batu Bata Plastik SEBUAH bangunan 130.000 kaki persegi ada di Billund, Denmark. Dinding terlihat seperti tumpukan mainan lego, namun sebenarnya bukan hanya kesannya saja. Yang jelas di dalam bangunan itu terdapat 25 juta batu bata plastik yang di-

rangkai

sebuah benda, seperti binatang TRex, phpn raksasa hingga aneka tanaman. Laman Daily Mail, Senin (2/10), melansir diperlukan waktu empat tahun untuk membangun rumah lego di Billund, Denmark itu setelah b e -

berapa tahun merencanakannya berikut konsultasi. Di situ ada empat zona bermain, tiga restoran dan toko suvenir lego. Pada 28 September lalu, tempat itu telah diresmikan yang dihadiri oleh keluarga kerajaan Denmark, arsitek bangunan tersebut, Bjarke Ingels dan Kjeld Kirk Kristiansen.

Rumah Lego diharapkan bisa menerima 250.000 pengunjung setiap tahun dari seluruh dunia. Salah satu di antara permainan yakni binatang unta dipasang di salah satu atap rumah Lego agar sesuai dengan tema padang pasir. Bahkan ada robot mengenakan dasi kupu-kupu.■ Ct

menjadi

■ Korban Tewas Jadi 59 Orang dan 519 Terluka

Pelaku Penjudi Profesional LAS VEGAS-Terduga pelaku pembunuhan massal di konser musik country di Las Vegas itu adalah seorang ‘penjudi profesional,’ kata seorang bekas tetangganya. Stephen Paddock adalah seorang bekas akuntan yang kaya, yang tampaknya menikmati masa pensiun yang tenang di sebuah masyarakat kecil di gurun. Polisi sudah menyebut Stephen Paddock sebagai pria yang membunuh sedikitnya 59 orang dan melukai 515 lainnya di konser terbuka di Las Vegas, Minggu (1/10) malam itu. Pria berusia 64 tahun itu, yang tinggal di Mesquite, Negara Bagian Nevada, melepas tembakan bertubi-tubi ke arah kerumunan penonton konser yang saat itu sedang menampilkan penyanyi musik country, Jason Aldean. Pihak berwenang mengatakan dia adalah seorang pensiunan akuntan yang memiliki lisensi untuk menerbangkan pesawat terbang kecil dan sebelumnya tidak memiliki catatan kriminal. Namun seorang bekas tetangganya menyebutkan bahwa Paddock adalah seorang penjudi profesional dan ‘berperilaku ganjil.’ Karenanya diduga Paddock memiliki riwayat gangguan psikologis, kata seorang petugas berwenang kepada kantor berita Reuters. Biro Penyidik Federal Amerika Serikat juga sudah menyingkirkan kemungkinan kaitannya dengan terorisme internasional walau ada klaim dari kelompok yang menamakan diri Negara Islam atau ISIS. Sang bekas tetangga, Diane McKay, 79 tahun, mengatakan kepada Washington Post bahwa ia dan pacarnya adalah orang yang selalu tertutup.

Kepolisian Las Vegas mengatakan pelanggaran hukum yang sebelumnya tercatat dilakukan oleh Paddock terbatas pada sebuah pelanggaran lalu lintas biasa. ■ Korban Bertambah Departemen Kepolisian Metro Las Vegas atau LVMPD, Amerika Serikat, menyebut jumlah korban tewas dan luka dalam penembakan brutal di festival musik country bertajuk ‘Route 91 Harvest Site’ di dekat Hotel Mandalay Bay, terus bertambah. Menurut pejabat LVMPD, Sherriff Joseph Lombardo dalam keterangan resminya, Selasa (3/10), sementara ini tercatat

sudah 59 orang tewas dan 519 orang menderita luka-luka. Saat penembakan terjadi, di acara musik itu ditaksir ada sebanyak 20 ribu penonton yang datang. Mereka dibantai dengan dihujani peluru-peluru tajam yang ditembakkan Paddock. Sebanyak 42 senjata ditemukan di kamar hotel dan rumah tersangka penembakan Las Vegas. Beberapa diantaranya adalah senapan bertenaga tinggi. Dikutip dari ABC, kemarin, Asisten Perwira Polisi Las Vegas, Sheriff Todd R. Fasulo mengatakan bahwa 23 senjata ditemukan di Mandalay Bay Hotel dan ruang Casino di mana Stephen Paddock, tersangka SENAPAN: Gambar senapan yang ditemukan di Hotel Mandalay Bay tempat Stephen Paddock melepaskan pelaku melepaskan tembakkan tembakan ke konser terbuka di Las Vegas, Minggu (1/10) malam. (Kanan) Stephen Paddock.■ Foto: daily ke kerumunan. Sementara 19 mail senjata lainnya ditemukan dari rumahnya di Mesquite, Nevada. Beberapa senapan dengan muatan peluru berkapasitas tinggi rumahnya di Mesquite, polisi LAS VEGAS - Polisi Las Vegas, otomatis. ditemukan di kamar hotel.■ “Senapan bump stock ini menemukan 19 senjata api lainbbc/vvn-Ct Amerika Serikat, merilis jenis senjata yang digunakan oleh mengubah senapan semi nya, bahan peledak dan ribuan Stephen Paddock, pelaku pen- otomatis menjadi senjata yang amunisi. Di rumah Paddock juga ada embakan di konser musik yang bisa menembakkan 400 sammenewaskan 59 orang dan pai 800 peluru per menit,” alat yang disebut “perangkat lebih dari 500 orang terluka. kata Senator California Di- elektronik”. Chris Sullivan, pemilik toko Paddock melakukan aksinya anne Feinstein, seperti dikusendirian dari kamar hotelnya tip dari Washington Post, Guns & Guitars di Mesquite, mengatakan Paddock adalah di lantai 32 Mandalay Bay re- Selasa (3/10). Senjata bump-stock ini telah salah satu pembeli yang tidak sort dan kasino. Dia menembaki kerumunan menarik perhatian para ahli mau mengikuti standar umum massa dengan serampangan se- dalam beberapa tahun terakhir. prosedur pembelian senjata. Dan Chris mengatakan dia Tapi yang lebih menalama beberapa menit, hingga membuat orang-orang panik. kutkan, dia memiliki lebih sedang bekerja sama dengan Paddock diketahui memiliki 23 banyak senjata di rumahnya para penyelidik dalam kasus senjata, yang dibawa dengan 10 dan di mobilnya. Dia punya ini. “Dia tidak pernah terlihat koper. Beberapa senjata itu persediaan amonium nitrat, berjenis senapan serbu dan se- bahan kimia yang bisa digu- seperti orang yang tidak stabil bagian lagi jenis senjata yang nakan untuk membuat bom, di atau tidak sehat,” kata Sullivan menyebut Paddock. dimodifikasi menjadi senapan dalam mobilnya. Chris tidak menyebutkan beBahan kimia tersebut juga mesin. Paddock punya dua alat digunakan dalam peristiwa rapa banyak atau jenis senjata yang menempel di senjata meledaknya sebuah truk pada apa saja yang dibeli Paddock di semi-otomatisnya yang bisa 1995 yang membunuh 168 toko dia. ■ mdk-Ct melepaskan tembakan secara orang di Oklahoma City. Di

Bisa Lepaskan 400-800 Peluru/Menit

Hilangnya MH370 Nyaris Tak Bisa Dipahami TIM penyelidik Australia telah merampungkan laporan akhir tentang hilangnya pesawat Boeing 777 milik Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH370 yang hilang tiga tahun lalu. Dalam laporan akhir yang dikeluarkan hari Selasa (3/10), disebutkan kenyataan bahwa dunia tidak mengetahui apa yang sejatinya terjadi pada pesawat adalah “tak dapat diterima”. “Hampir tidak dapat dipahami dan tentu saja secara sosial tak dapat diterima di era penerbangan modern ini dengan 10 juta orang menumpang pesawat komersial setiap hari, pesawat komersial besar hilang dan dunia tidak mengetahui secara pasti apa yang terjadi dengan pesawat dan dengan mereka yang berada di dalamnya,” kata Biro Keselamatan Transportasi Australia.

“Meskipun ditempuh upaya luar biasa oleh ratusan orang dari berbagai penjuru dunia yang terlibat dalam pencarian, pesawat belum ditemukan.” MH370 hilang pada 2014 dalam penerbangan dari Kuala Lumpur ke Beijing yang mengangkut 239 orang. Operasi pencarian skala besar, di bawah pimpinan Biro Keselamatan Transportasi Australia, dihentikan bulan Januari tahun ini setelah 1.046 hari. Selain Australia, Malaysia dan Tiongkok juga terlibat dalam pencarian. Di dalam laporan akhir ditegaskan kembali perkiraan antara Desember hingga April bahwa pesawat Boeing 777 itu kemungkinan besar terletak di area 25.000 km persegi ke arah utara dari zona pencarian sebelumnya di Samudra Hindia bagian selatan.

Sejumlah puing, yang kemungkinan bagian dari pesawat MH370 , telah ditemukan, antara lain di Madagaskar dan Pulau Reunion. Bagaimanapun, laporan ini

menegaskan apa yang sebenarnya terjadi pada pesawat MH370 tidak akan pernah diketahui secara pasti sampai pesawatnya ditemukan - dan kemungkinan itu kecil.■ bbc-Ct

PERINGATAN: Peringatan pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH370 membawa 239 orang ketika hilang pada 2014.■ Foto: AFP/Getty Images

Gara-gara Nonton Tari, Pria Dipukuli Hingga Tewas INDIA-Seorang dari kasta Dalit (kasta terendah yang dulu disebut ‘haram disentuh’) dipukuli hingga tewas di negara bagian Gujarat gara-gara menonton orang-orang yang menari saat perayaan Dushera, sebuah festival keagamaan Hindu. Delapan orang ditahan dengan tuduhan sebagai pelaku pengeroyokan terhadap pria 21 tahun itu, Minggu (1/10), kata polisi kepada BBC Gujarati. Diskriminasi dan kekerasan terhadap kaum Dalit masih terus berlangsung di India, kendati hukum nasional melindungi mereka.Pekan lalu, sejumlah orang Dalit dipukuli sekadar karena memelihara kumis yang rapi, juga di Gujarat. Korban kali ini, Jayesh Solanki, sedang menonton penampilan Garba, sebuah tarian tradisional, bersama sepupu-sepupunya, tatkala sejumlah orang menghampiri mereka, kata polisi yang memperoleh laporan dari Prakash, seorang sepupu Solanki. “Dia bilang, berani-beraninya kamu datang ke sini,” kata orang itu. “Kami bilang kami datang untuk menonton Garba, karena sejumlah sadara perempuan dan anak kami ikut menari. Tapi dia lalu memukul-mukul kami,” kata Prakash. Orang itu kemudian pergi, dan kembali bersama tujuh lainnya, salah satunya menempeleng Prakash. ■ bbc-Ct


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

16 Persen Jalan Rusak Parah SEMARANG - Wakil Ketua Komisi D DPRD Jawa Tengah, Hadi Santoso mengatakan, di Jawa Tengah masih ada 16 persen panjang jalan yang harus dibereskan. Artinya, kondisi jalan tersebut masih rusak dan perlu dituntaskan. Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut mengatakan, setidaknya masih ada 833,79 Km jalan di Jateng yang harus distandarkan. Standar tersebut meliputi struktur jalan yang kuat, memiliki jarak 7 meter dari badan jalan, serta memiliki marka. “Artinya baru ada 86,7 persen jalan yang dianggap baik. Penyebaran kondisi tersebut merata di jalan milik Provinsi di Jateng. Dari selatan wilayah Brebes sampai Purwokerto, timur di Lasem, sampai di wilayah barat di Randudongkal,” ungkap Hadi dihubungi, Selasa (3/10). Memasuki musim hujan, kata dia, Pemprov harus mengantisipasi adanya jalan berlubang. Standar pengerjaan selama tiga hari setelah pengaduan warga harus dioptimalkan. Pasalnya, masih ada jalan dengan kondisi yang hanya ditutup dengan aspal. “Bahan material penambal jalan, peralatan, hingga tenaga harus dioptimalkan. Sesuai SOP, tiga hari setelah aduan harus ditangani. Kalau ingin tidak berlubang memang seharusnya dicor, namun masih banyak yang diaspal,” imbuhnya. Tak hanya itu, musim hujan juga perlu adanya penguatan pondasi di beberapa jalan utama agar tidak bermasalah dengan aliran sungai. Ia mencontohkan, di Selo Kabupaten Boyolali baru saja ada satu jembatan putus dan membuat kondisi di sana menjadi wilayah kritis akses. “Setidaknya dalam laporan saat FGD dengan pihak terkait Dinas PU Bina Marga, ada 22.000 lubang yang dikerjakan selama 2017 di Jateng,” terang Hadi. Dari data yang dipaparkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU), Bina Marga dan Cipta Karya dalam focuss group discussion (FGD) belum lama ini mengungkapkan, ada peningkatan kinerja tutup lubang selama 2017 dibanding 2016. Di empat Balai Pelaksana Teknik Jalan (BPTJ) saja, terdata ada peningkatan persentase hingga 34 persen penutupan lubang jalan per hari. Jika dirinci tahun ini, di BPTJ Tegal terdapat penutupan jalan 177 lubang per hari, BPTJ Pati penutupan jalan berlubang mencapai 119 lubang per hari, BPTJ Pekalongan menutup 121 lubang per hari, dan BPTJ Semarang menutup 72 lubang jalan per hari. n M9—sn

Nyaris...... (Sambungan hlm 1) namanya. Belum adanya rencana pembangunan di SDN 5 Sembung, Kecamatan Pulokulon dipastikan siswa dan guru belajar di bawah ancaman keselamatan hingga beberapa hari ke depan. Tiang bangunan sekolah yang rapuh dan menggantung pada tembok, berisiko terjadi roboh. Bahkan ketika Wawasan tak sengaja bersandar di salah satu tiang bangunan terasa bergetar. Begitu juga ketika salah satu siswa iseng menendang tembok bangunan langsung bergetar. “Saya tidak tahu apakah sudah dialokasikan pada DAK (Dana Alokasi Khusus) atau belum, karena jumlah bangunan sekolah sangat banyak,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan Pudjo Albahron ditemui di sela sidang paripurna di Gedung DPRD, Selasa (3/10). Kendati belum meyakini ada pengalokasian DAK, melihat belum adanya pekerjaan maka dirinya memastikan belum ada penganggaran. “Jika masuk di APBD murni 2017 harusnya sudah dikerjakan. Jika belum

14 Jemaah...... (Sambungan hlm 1) M Afief Mundzir ketika ditemui di Asrama Haji Donohudan Boyolali membeberkan , diperkirakan masih sekitar 2.600 jemaah haji yang bersiap kembali ke tanah air dalam kurun waktu tiga hari. Mereka ini merupakan jemaah haji yang tergabung dalam kloter 88 – 95. Sehingga seluruh jemaah haji asal Embarkasi Solo sudah kembali ke tanah air pada 6 Oktober 2017. Mengenai jumlah jemaah haji asal Jateng/ DIY yang meninggal di tanah suci tercatat sebanyak 106 orang. Selain itu jemaah haji Djamaatin Asrorijah Mukmin (79) asal Kab Wonosobo atas permintaan

Nggak...... (Sambungan hlm 1) lat di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali itu. ‘’Saya sudah nggak sabar tampil di ajang ini,’’ kata kelahiran Mataram, 21 Maret 1987 ini. DJ bernama lengkap Fahria

berarti dianggarkan kecuali masuk perubahan,” timpalnya. Ketika mengetahui kondisi sekolah yang rusak parah dan mengancam siswa, Kadisdik mengucapkan terimakasih. “Setahu saya tidak ada yang rusak parah kecuali yang disurvei pak Gubernur beberapa waktu lalu. Jika ada lagi saya malah ucapkan terima kasih telah diberitahu,” tambahnya. Sejumlah warga mengaku sejak mereka belajar di sekolah hingga telah berkeluarga dan anaknya mengenyam pendidikan sekolah dasar belum pernah ada perbaikan gedung Inpres. SDN 5 merupakan sekolah yang ada di tengah desa yang dalam sistem kuota penerimaan peserta didik hanya melayani anak dari tiga dusun. Sugiman, guru kelas SDN 5 mengaku, sejak tahun 2002 sekolah yang telah meluluskan ribuan siswa itu baru mendapat sentuhan DAK di tahun 2012. “Yang dibangun ya hanya satu kelas dan rung guru. Malah pernah dari iuran sekolah mandiri bangun ruangan yang digunakan untuk ruang guru. Tapi saat ini ruangnya juga telah rusak dan tidak bisa digunakan,” tambahnya. nlek—sn sendiri kembali ke tanah air dengan menggunakan pesawat regular. Mengenai 14 jemaah haji asal Jateng/ DIY yang kini masih menjalani perawatan di rumah sakit Saudi Arabia, akan segera dipulangkan bila telah mendapatkan izin dari dokter rumah sakit tempat pasien dirawat. Selain itu sebanyak dua jemaah haji Debarkasi Adi Soemarmo Solo yang tiba di tanah air tercatat masih harus menjalani perawatan di RSUD Dr Moewardi Solo. Keduanya yakni Sumardi Sumargo Hadimulyono (54) asal Kabupaten Batang yang tergabung dalam Kloter 53. Juga Masturi Kastawi Karto (70) asal Kabupaten Demak yang tergabung dalam kloter 73. n K2—sn Yasmin Baladraf ini mengaku sangat senang. Sebab event yang digelar oleh All In Entertainment bersama Trans Event itu memang berskala internasional. Sejumlah DJ dari luar negeri seperti DJ Snake, FKJ (French Kiwi Juice), Marc Benjamin, Chris Lake, Dropgun, TWRK, dan Rave Republic akan tampil. n buyil-skh

n RUU Terorisme Segera Disahkan

Keterlibatan TNI Diatur Perpres JAKARTA - Anggota Pansus RUU Pencegahan Tindak Pidana Terorisme DPR RI dari Fraksi PKS, Nasir Djamil mengatakan dalam waktu dekat paling tidak tiga bulan lagi kita akan punya Undang-undang Pencegahan Tindak Pidana Terorisme. Beberapa isu krusial yang menjadi perdebatan panjang sudah disepakati. ‘’Alhamdulillah isu krusial dalam RUU itu sudah bisa disepakati. Insya Allah tiga bulan lagi RUU ini sudah bisa diundangkan,’’ kata Nasir Jamil dalam keterangannya di media center DPR, Selasa (3/10). Sementara soal keterlibatan militer yang menjadi perdebatan panjang sudah disepakati akan diatur dalam.Perpres. Menurut Nasir Jamil keterlibatan TNI dalam penanggulangan terorisme ini sudah tidak dalam bentuk BKO lagi, tetapi ber-

sifat mutlak, baik dari segi pelaksanaan kebijakan dan strategi nasional penanggulangan tindak pidana terorisme maupun dalam penindakannya. ‘’Pelibatan militer dalam operasi militer tidak boleh dilakukan secara berlebihan dan tidak boleh pada tempatnya, kontribusi peran militer dapat bersifat negatif apabila digunakan secara berlebihan atau tidak tepat secara kontekstual,’’kata Nasir.

Pansus menyadari bahwa pelibatan militer harus dilakukan secara spesifik dan dengan prasyarat tertentu, untuk itu menkopolhukam mengatakan bahwa pengaturan keterlibatan TNI akan diatur lebih lanjut dengan Perpres, yakni dan akan mengatur prasyarat kondisi, mekanisme,prosedur anggaran, limitasi waktu maupun kendali komando. ‘’Itu diatur dengan Perpres.Ini juga barangkali bagian dari kebijakan politik seperti yang sudah diatur dalam undang-undang 34 Tahun 2004,” katanya. Nasir berharap dengan adanya Perpres ini nantinya diharapkan akan menjadi embrio pembentukan peraturan perbantuan TNI, yang menjadi amanat TAP MPR nomor 6 dan 7 ,amanat undang-undang nomor 2 tahun 2002 tentang Polri dan undang-undang nomor 34

tahun 2004 tentang TNI. Menurutya di beberapa negara, pelibatan militer dalam menghadapi ancaman terorisme itu memang dimungkinkan berdasarkan level. sedabg di Indonesia ini belum ada ‘’Mereka itu sudah punya level, sehingga kemudian sudah ada mekanisme kerja mereka, kalau di Indonesiakan masih on call,di Australia juga on call tetapi di sana pengaturannya sudah baik pengaturannya, sedang di Indonesia TNI ke mana,Polisi ke mana,”katanya. Sementara itu pengamat militrt dar Inparsial Al Araf brtharal perlunya BNPT ditingkatkan dari badan menjadi lembaga setingkat menteri, agar bisa berkoordinasi dengan TNI, Polri, BIN, Bea Cukai dan Keimigrasian. “Dengan setingkat kementerian, maka tak lagi di bawah Menkopolhukam,” tambahnya. n aa—sn

Kesenjangan Daerah Picu Munculnya Separatis JAKARTA - Sebagai wakil Dewan Perwakilan Daerah (DPD) diminta untuk memaksimallan perannya dalam. pembangunan di daerah yang diwakilinya. Sehingga tidak jauh tertinggal dengan daerah lainnya khususnya untuk wilayah timur yang sebagian menjadi kantong kemiskinan. ‘’Data BPS menunjukkan hingga Januari 2017, terdapat 10 daerah yang menjadi kantong-kantong kemiskinan di Indonesia,’’ kata Ketua Lembaga Pengkajian MPR RI Rully Chairul Azwar, Selasa (3/10), saat menyampaikan konferensi

pers dalam rangka pelaksanaan simposium nasional dengan tema Revitalisasi peran DPD sesuai tugas konstitusionalnya. Rully yang didampingi sekjen MPR Ma’ruf Cahyono mengatakan kesepuluh wilayah miskin, itu sebagian besar ada di Indonesia bagian timur. Beberapa di antara daerah yang paling banyak penduduk miskinnya, itu adalah Papua (28,4%), Papua Barat (24,88%), NTT (22,01%) dan Maluku (19,26%) Adanya 10 daerah yang menjadi kantong kemiskinan di Indonesia, itu menjadi bukti

bahwa pembangunan yang dilaksanakan selama ini belum bisa dirasakan secara merata. Buktinya masih terdapat ketimpangan kesejahteraan daerah yang sangat nyata. ‘’Kita khawatir kalau kesenjangan itu semakin melebar akan memunculkan gerakan sparatis seperti di Papua dengan Gerakan Organisasi Papua Merdekanya (OPM). Sebab kesenjangan disinyalir menjadi pemicu lahirnya sparatisme di beberapa wilayah,’’katanya. Oleh karenanya, lanjut Rully, pembangunan daerah khususnya wilayah timur harus

menjadi perhatian pemerintah. Simposium nasional akan dilaksanakan Rabu (4/10), di Gedung Nusantara. Beberapa narasumber antara lain, Menteri Keuangan, Ketua Bappenas,Mendagri, Menteri Desa, Gubernur Sulsel, serta sejumlah pengamat. Hasil Simposium diharapkan menjadi pendorong bagi pemerintah untuk terus melaksanakan pembangunan di daerah. Sekaligus menekankan peran DPD dalam pelaksanaan otonomi daerah sesuai tugas konstitusi yang dimilikinya. n aa—sn

Fraksi PKS Kedepankan Layanan Masyarakat JAKARTA - Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyatakan tekadnya menjadikan fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang dipimpinnya menjadi fraksi terdepan dalam melayani dan memperjuangkan aspirasi rakyat. ‘’Fraksi PKS akan terus berjuang sekuat tenaga agar selalu menjadi yang terdepan dalam melayani dan memperjuangkan aspirasi dan kepentingan rakyat,’”kata Jazuli dalam keterangannya saat launching Milad ke-13 Fraksi PKS di gedung DPR, Senin (2/10). Untuk itu, katanya, berbagai langkah dan terobosan terus dilakukan untuk mewujudkan hal tersebut, Misalnya dalam Milad ini Fraksi PKS DPR akan menyelenggarakan berbagai macam kegiatan

Sapi....... (Sambungan hlm 1) kan oleh Asosiasi,” ujar Ignasius Hariyanta Nugraha, Kabid Budidaya Disnak Keswan Jateng, di sela-sela kegiatan Selasa (3/10). Kategori ternak yang dilombakan, jelas Hariyanta, yakni sapi peranakan ongol (PO) pejan- tan dan induk, sapi PO calon pejantan dan sapi jantan penggemukan. Selain itu juga kategori kambing PE pejantan dan induk, kambing PE calon pejantan dan induk serta ayam

Kasus....... (Sambungan hlm 1) mencari senter tidak ada. ‘’Slot pintu sudah mau lepas, sama anak saya (Guntoro, red) pintu ditarik. Saya keluar rumah ternyata sudah banyak warga, tahunya gas di rumah saya yang meledak,’’ ujar Kartimah. Kartimah mengungkapkan, kaca rumahnya pecah berserakan di lantai. Selain itu, genteng dan lantai juga pecah. ‘’Tidak ada api, cuma asap tebal, baunya seperti mercon. Ada

KPK........ (Sambungan hlm 1) oleh KPK pada kasus tindak pidana korupsi pengadaan KTP elektronik pada Kementerian Dalam Negeri,” ujarnya. Sebelumnya, dalam putusan praperadilan yang dibacakan hakim Cepi, status cegah Novanto masih melekat. Cepi menilai KPK masih berwenang meminta status cegah tersebut. “Menimbang bahwa mencabut pencekalan terhadap Setya Novanto menurut hakim praperadilan

yang berlangsung selama bulan Oktober 2017 ini. Milad Fraksi PKS kali ini mengambil tema: “13 Tahun Fraksi PKS dalam Memperjuangkan Aspirasi Rakyat” Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini, mengatakan ada banyak acara dan lombalomba yang diselenggarakan Fraksi untuk memperingati Milad Fraksi PKS. Jazuli berharap rangkaian acara dan lomba tersebut bisa diikuti dan menyedot partisipasi masyarakat luas khususnya para pemuda, remaja, dan pelajar. Adapun rangkaian kegiatan Milad Fraksi PKS DPR RI ke-13 sebagai berikut: Aksi Donor Darah Bersama Anggota Fraksi PKS, 2 Oktober 2017..Turnamen Bulu Tangkis, 11-13 Oktober 2017. Final Lomba Futsal Santri, 7-8

Oktober 2017 dan Final Lomba Baca Kitab Kuning Nasional, 22 Oktober 2017 Jazuli Juwaini mengatakan rangkaian acara/kegiatan Milad Fraksi PKS ini dilaksanakan untuk mensyukuri perjalanan khidmat Fraksi PKS di DPR sekaligus memohon doa agar Fraksi PKS dan seluruh anggotanya tetap istiqomah dalam memperjuangkan aspirasi dan kepentingan rakyat, bangsa dan negara. “Fraksi PKS akan terus berjuang sekuat tenaga agar selalu menjadi yang terdepan dalam melayani dan memperjuangkan aspirasi dan kepentingan rakyat. Untuk itu berbagai langkah dan terobosan terus kita lakukan untuk mewujudkan hal tersebut,” terangnya. n aa—sn

jantan (bulu dan katuranggan). “Juara kontes ternak akan mendapatkan tropi, piagam dan uang pembinaan dari Gubernur Jateng,” katanya. Dari kontes tersebut terlihat sapi-sapi berbadan besar ikut dalam lomba ini. Untuk kategori sapi jantan penggemukan, baik untuk sapi jantan hasil silangan maupun penggemukan sapi PO, bobotnya mencapai lebih dari 7 kwintal. Bahkan ada yang diperkirakan mencapai 1 ton. Gelar potensi peternakan Jawa Tengah tahun 2017 ini akan berlangsung selama dua

hari, yakni Selasa dan Rabu (4/10) hari ini. Ada empat agenda kegiatan yang berlangsung dalam kegiatan tersebut. “Selain kontes ternak, juga festival SDGH (sumber daya genetik hewan), gebyar Upsus Siwab (upaya khusus sapi indukan wajib bunting) dan pameran produk peternakan,” jelas Hariyanta. Festival sumber daya genetik hewan menampilkan potensi ternak lokal Jateng. Termasuk yang sudah mendapat penetapan rumpun galur ternak lokal Indonesia. Seperti sapi PO Kebumen, sapi Jabres,

sapi Brangus (Sasra), Kerbau, Kelinci, kambing Kaligesing, kambing Kejobong, domba Batur, domba Wonosobo, itik Magelang, itik Tegal, dan lainnya. Selain itu juga digelar pesta patok yang merupakan ajang pamer sapi unggulan bagi peternak sapi lokal Boyolali. Pesta patok diikuti 400-an ekor sapi. Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, dan Dirjen Peternakan Kementerian Pertanian, I Ketut Diarmita, dijadwalkan hadir pada kegiatan ini pada Rabu (4/10) siang ini. n dtc—sn

bekas jrigen hancur kecil-kecil yang diambil oleh polisi,’’ bebernya. Kartimah mengaku tidak punya masalah dengan orang lain. Baru kali ini dia mendapat teror. ‘’Trauma, takut tinggal di rumah, jangan-jangan ada susulan. Baru kali ini ada teror seperti bom,’’ katanya. Tetangga korban, Suratini (58) menuturkan, sesaat sebelum terjadi ledakan dia bangun hendak ke kamar kecil. Karena tidak bisa tidur lagi, dia ke dapur membuat minuman. ‘’Sekitar pukul 22.30 WIB ada motor

melaju pelan, kemudian motor itu putar lewat lagi melaju kencang. Tidak lama kemudian terdengar suara ledakan keras,’’ ungkapnya. Ketika dia keluar rumah melihat asap tebal di rumah Kartimah. Di luar juga sudah banyak orang. ‘’Saya ketakukan saking kagetnya mendengar ledakan. Saya tidak lihat api, tapi asap dari rumah korban masuk rumah saya, baunya seperti mercon,’’ ujarnya. Menurut Suratini, saat terjadi ledakan seluruh anggota keluarga Kartimah berada

di dalam rumah. Namun tidak ada satu orang pun penghuni rumah yang terluka. ‘’Alhamdulillah tidak ada yang terluka. Saat diperika polisi, ada jrigen hancur kecil-kecil,’’ tuturnya. Kasat Reskrim Polres Semarang, AKP Yusi Andi Sukmana mengatakan, saat ini polisi masih menyelidiki kasus ledakan di rumah Kartimah. Sejumlah saksi sudah dimintai keterangan. ‘’Masih dalam penyelidikan. Kami sudah memeriksa sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti,’’ katanya. n rbd—sn

adalah wewenang instansi dari kegiatan yang mengeluarkan sehingga tidak dapat dikabulkan,” ujar Cepi saat membacakan pertimbangannya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Jumat (29/9) lalu. Masa pencegahan Setya Novanto ke luar negeri diperpanjang terkait kasus dugaan korupsi e-KTP. KPK masih membutuhkan keterangan Novanto. “Ya kalau ada perpanjangan pencekalan itu berarti masih banyak informasi yang ingin dibutuhkan oleh KPK dari beliau,” kata Wakil Ketua KPK

Laode M Syarif di Hotel RitzCarlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (3/10). Novanto kini tak lagi berstatus tersangka setelah menang di praperadilan melawan KPK. Meski memiliki kewenangan menjerat Novanto lagi dengan surat perintah penyidikan (sprindik) baru, KPK belum memutuskan tindak lanjut dari hasil praperadilan itu. “Belum ada hasilnya. Kami lagi berpikir menelaah karena kami belum dapat juga putusan yang ada,” kata Syarif. Sebelumnya diberitakan, kondisi Novanto sudah

membaik pascaperawatan di RS Premier, Jatinegara, Jakarta Timur. Novanto sudah diperbolehkan pulang dari RS. “Pulang atas seizin dokter yang merawat,” ujar Kepala Humas Rumah Sakit Premier Jatinegara Sukendar saat dihubungi, Selasa (3/10). Menurut Sukendar, Novanto meninggalkan rumah sakit sekitar pukul 20.00 WIB, Senin (2/10). Soal penyakit yang sempat diderita Novanto saat dirawat, Sukendar menyebut tim dokter yang berwenang memberikan penjelasan. “Kalau sudah seizin dokter sudah layak (pulang),” sambungnya. n dtc—sn


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

DIPERIKSA LAGI: Wali Kota nonaktif Tegal Siti Masitha Soeparno (tengah) berjalan keluar seusai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Selasa (3/10). Siti Masitha diperiksa sebagai saksi terkait dugaan suap pengelolaan dana jasa kesehatan di RSUD Kardinah Tegal, serta pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemkot Tegal tahun anggaran 2017. ■ Foto: Antara

Pemilik Hotel Gugat Praperadilan SEMARANG - Pemilik Hotel Baron Indah Solo menggugat praperadilan Polri dan kejaksaan atas Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) kasus dugaan pemalsuan. Erwin, pemohon praperadilan selaku pelapor dalam kasus itu menyatakan, SP3 diterbitkan atas penanganan kasus dengan tersangka Sunarjo Dharmanto dan Sudarman. Sunarjo merupakan pengelola sebuah BPR di Solo, sementara Sudarman, seorang advokat di Solo. Keduanya sebelumnya dilaporkan atas dugaan pemalsuan dan telah ditetapkan tersangka Polda Jateng. Prosesnya, penyidikannya dihentikan. Sidang praperadilan telah digelar di Pengadilan Negeri (PN) Semarang dengan hakim tunggal Pudjo Hunggul. Selasa (3/10) kemarin sidang memasuki tahap jawaban termohon. Pemohon hadir langsung, Kejati Jateng diwakili jaksa Syamsuri sementara Polda Jateng diwakili Kepala Urusan Bantuan dan Nasehat Hukum Polda Jateng, Kompol Hartono. Kompol Hartono dalam tanggapannya mengakui adanya SP3 pihaknya. Penyidik menghentikan penyidikan karena tidak terdapat cukup bukti dan bukan merupakan tindak pidana. SP3 telah diberitahukan ke penuntut umum Kejati Jateng. “Kajati Jateng telah memberikan petunjuk formil dan materil. Intinya petunjuk akhir jaksa mengatakan kasus itu bukan tindak pidana,” kata dia. Sementara Syamsuri menyatakan, berkas penyidikan kedua tersangka yang diberikan penyidik ke pihaknya tidak lengkap secara materil, sehingga dikembalikan. Sementara Erwin mengatakan, ada 15 bukti yang diajukannya dalam praperadilan. “Mulai laporan polisi, 10 Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan(SP2HP) dari Polda Jateng, 2 warkah tanah, surat keterangan dari PN Surakarta yang menyatakan kalau tanah itu bukan merupakan obyek sita jaminan, surat keterangan pendaftaran tanah dari BPN Surakarta,”kata dia. ■ rdi-yan

Kawah Sileri Normal, Wisata Dieng Aman BANJARNEGARA - Semua objek wisata di dataran tinggi Dieng diyantakan aman untuk dikunjungi wisatawan. Hal ini menyusul status Kawah Sileri yang sudah kembali turun ke level normal mulai Senin (2/10). Hanya saja, untuk Kawah Sileri baru bisa dinikmati pemandangannya dari jauh karena radius aman harus lebih dari 100 meter dari bibir kawah. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarnegara Arief Rahman memastikan semua objek wisata aman dikunjungi. Termasuk pemandian air panas D’qiano yang berada tidak jauh dari Kawah Sileri. “Jarak antara Kawah Sileri dengan D’qiano lebih dari 100 meter jadi aman untuk dikunjungi. Sebenarnya Kawah Sileri juga aman kalau lihatnya dari jalan di sisi atas kawah,” terangnya, Selasa (3/10). Namun, ia mengingatkan kepada warga untuk tidak mencoba-coba mendekat ke bibir kawah. Selain itu Arief juga meminta kepada warga untuk menjaga papan penunjuk jalur evakuasi yang sudah dibuat BPBD beberapa waktu lalu. Sebab, papan penunjuk tersebut memudahkan warga jika terjadi hal terburuk untuk menyelamatkan diri. “Jadi, meski status kawah sudah kembali normal warga tetap berhati-hati. Terutama untuk tidak mendekat ke bibir Kawah Sileri, imbaunya. ■ dtc-yan

Golkar Copot Yorrys JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar Aziz Samual menilai pencopotan Yorrys Raweyai dari posisi Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan merupakan sebuah peringatan. Intrik yang dilakukan Yorrys dianggap merugikan partai. “Yorrys diberi peringatan. Beliau buat intrik-intrik yang dianggap merugikan Golkar. Jadi diambil keputusan dia diganti,” kata Aziz saat dihubungi wartawan, Selasa (2/10). Salah satu intrik yang dilakukan Yorrys, kata Aziz, selama ini ia lantang menyuarakan hasil rapat pengurus harian yang merekomendasikan Ketua Umum Setya Novanto agar menonaktifkan diri dan menunjuk pelaksana tugas untuk kemudian dibawa ke rapat pleno. Selain itu, Yorrys juga dianggap selalu membuat per-

nyataan-pernyataan di media yang tidak menguntungkan partai berlambang beringin itu. Pergantian Yorrys dengan Letjen (Purn) Eko Widyatmoko, kata Aziz, merupakan hasil rapat beberapa hari lalu dan telah ditandangani Sekretaris Jenderal Idrus Marham serta Novanto kemarin, melalui sebuah surat keputusan. Menurut Aziz, saat ini Yorrys tidak menempati posisi apapun di kepengurusan Golkar alias kembali menjadi kader biasa. Aziz menegaskan, pergantian ini hanya ditujukan kepada

Yorrys. Dia membantah ada pergantian lain yang kabarnya juga dialami Ketua Harian Golkar Nurdin Halid. “Nurdin Halid tidak. Hanya Pak Yorrys. Nurdin Halid masih ketua harian,” kata Aziz. Saat dikonfirmasi sebelumnya, Yorrys mengklaim tidak mengetahui ihwal informasi pergantian itu. Dia enggan menanggapi rumor yang disebut belum tentu kebenarannya. “Begini, ini kan partai, ini bukan paguyuban, kan ada aturan,” kata Yorrys dihubungi terpisah. Menurut Yorrys, partai tidak dapat seenak nya mengganti atau memecat Yorrys Raweyai kader. “Iya dong, masa main pecat- an,” ujarnya. ■ pecat, masa seperti perusaha-

cnn-yan

Dibangun 45 Embung Baru SEMARANG - Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air dan Penataan Ruang (Pusdataru) Jateng menggarap 45 embung dalam pelaksanaan anggaran 2018. Program tersebut dilaksanakan untuk melan jutkan prioritas pembangunan 1.000 embung di Jateng. Kepala Dinas Pusdataru Provinsi Jateng, Prasetyo Budi Yuwono mengatakan, dalam pelaksanaan anggaran 2018, pihaknya melaksanakan pe-

kerjaan anggaran sebesar Rp336 miliar. Dirincikan, rencana untuk penanganan banjir dilaksanakan Rp74 miliar, Rp58 miliar untuk konservasi, Rp92 miliar pelaksanaan penanganan air baku, dan Rp87 miliar untuk irigasi. “Embung yang akan dibangun di 2018, ada 45 embung. Jenisnya, 8 longstorage (memanjang) dan 37 embung pada umumnya. Ini pembangunannya dilaksanakan di 16 ka-

bupaten/kota,” ungkap Prasetyo saat dihubungi, Selasa (3/10). Selain membangun embung, lanjutnya, ada perbaikan irigasi di 27 daerah dari 108 daerah irigasi yang menjadi wewenang Provinsi Jateng. Normalisasi sungai pun dilaksanakan serta melakukan perbaikan tanggul di 12 sungai di Jateng. “Wilayah sungai Bodri Kota dan Pemali Comal yang di-

perbaiki. Termasuk melaku kan konservasi sumber daya air di enam sungai di Jateng,” tandasnya. Jika dilihat pengerjaan embung yang sudah dilaksanakan oleh Dinas Pusdataru Provinsi Jateng, setidaknya ada 115 embung yang terlaksana di dua tahun sebelumnya. “Jadi kalau 2018 selesai, pihak kami (Pusdataru) sudah membangun 160 embung,” tandasnya. ■ M9-yan

Guru Honorer Desak Revisi UU ASN Disahkan SEMARANG – Forum Honorer Kategori 2 Indonesia (FHK2I) mendorong pemerintah dan DPR, untuk segera menyelesaikan Revisi UU Apara tur Sipil Negara (ASN). Hal ini berkaitan dengan nasib guru honorer kategori 2 (K2), yang hingga kini belum diangkat sebagai pegawai negeri sipil oleh pemerintah. “Para guru K2 ini sudah belasan hingga puluhan tahun mengabdi sebagai guru, namun hingga kini tidak juga diangkat oleh pemerintah sebagai PNS. Sementara, revisi UU ASN yang menjadi landasan hukum, hingga kini tidak jelas. Sejauh ini sudah dibahas oleh anggota DPR RI di Badan Legislatif dan hanya menunggu pembahasan tingkat menteri. Tetapi justru banyak menemui kendala karena kementerian yang terkait ini, sudah tiga kali dipanggil DPR tetapi tidak hadir,” papar Ketua FHK2I Titi Purwaningsih, di sela audensi di kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Jateng, Jalan Imam Bonjol

Semarang, Selasa (3/10). Padahal, tambah Titi, jika kementerian terkait yakni Kemenkumham, Kemenpan RB dan Kemenkeu tersebut hadir dan dilakukan pembahasan di ting kat menteri. Revisi UU ASN bisa segera digelar sidang pari-

purna dan disahkan. Menurut Ketua Koordinator Wilayah FHK2I Provinsi Jawa Tengah Sunarto menyatakan, guru K2 yang aktif dalam organisasinya se-Jawa Tengah mencapai 24.817 orang dari 26 Ka bupaten/Kota. Terbanyak di

MEMAPARKAN: Anggota DPD RI Bambang Sadono saat merespon apresiasi dari para guru K2, yang tergabung dalam FHK2I dalam audensi di kantor DPD RI Jateng, Semarang, Selasa (3/10). ■ Foto Arixc Ardana-yan

Kabupaten Brebes 1.669 orang dan Kabupaten Klaten 1.416 orang. “Masing-masing Bupati dan Walikota sudah mengirim surat ke pemerintah pusat untuk menyelesaikan persoalan ini. Namun hingga kini belum mendapat kejelasan,” tutur guru honorer di SDN Wonodadi 3 Pracimantoro Wonogiri itu. Sementara Anggota DPD RI Bambang Sadono menyatakan, akan mengawal perubahan UU ASN yang semula tidak mencantumkan adanya K2. Pihaknya akan membicarakan de ngan anggota DPR RI mengenai hal ini. “Masing-masing daerah kebijakannya berbeda, hanya Pemkot Semarang yang sudah memberikan honor sesuai UMR. Saya akan berkomunikasi, supaya mereka diberikan honor sesuai UMR karena mereka sudah mengabdi sangat lama dan tenaga mereka ternyata juga sangat diperlukan,” tuturnya. ■ rix-yan


Kecewa pada Ronaldo PERFORMA buruk Cristiano Ronaldo akhirnya membuat Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane gerah dan menyampaikan keluhannya. Dia mengaku sedikit kecewa atas performa tumpul Ronaldo. Megabintang Real Madrid itu memang tidak mencetak gol dalam tiga laga La Liga Spanyol. “Kami sedikit kecewa atas dirinya. Dia tak kelelahan, faktanya justru sebaliknya,” ungkap Zidane pada Casa del Futbol, kemarin. ■ jak-jie

Rabu Pahing, 4 Oktober 2017 foto:dok

Chelsea Rugi Besar LONDON - Striker Chelsea Alvaro Morata terancam menepi dalam waktu yang cukup lama akibat cedera hamstring. Morata kabarnya bisa absen hingga enam pekan.

Alvaro Morata

Morata mengalami cedera saat Chelsea kalah 0-1 dari Manchester City di Stamford Bridge, Sabtu (30/9) lalu. Striker asal Spanyol itu merasakan sakit di bagian belakang pahanya dan ditarik keluar di babak pertama. Cedera itu memaksa Morata menarik diri dari skuad timnas Spanyol untuk laga melawan Albania dan Israel dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018. Federasi Sepakbola Spanyol kemudian memeriksa kondisi Morata dan hasil pemindaian mengungkapkan bahwa striker berusia 24 tahun itu mengalami cedera myofascial tingkat

foto:dailymail

dua di hamstring kirinya. Dengan tingkat cedera seperti itu, Morata dilaporkan harus absen hingga enam pekan. Artinya, dia harus menepi sepanjang Oktober dan baru kembali pada pertengahan November. Absennya Morata adalah kerugian besar buat Chelsea. Sejak dibeli dari Real Madrid, Morata langsung nyetel dan sudah mencetak tujuh gol. Chelsea akan menghadapi Crystal Palace seusai jeda internasional (14/10). The Blues selanjutnya akan bertemu AS Roma (18/10), Watford (21/10), Everton (25/10), Bournemouth (28/10), Roma (31/10). Mereka akan mengawali bulan November dengan menjamu Manchester United pada 5 November.

■ Di Timnas Manajer Chelsea, Antonio Conte, langsung memberikan pernyataan terkait cedera Morata. Ia mengungkapkan kalau cedera pemainnya itu tidak serius dan akan absen membela negaranya. “Morata mengalami masalah di otot kakinya. Aku yakin itu bukan sesuatu yang serius meski ia meminta diganti. Ia beranggapan lebih baik berhenti ketimbang cederanya makin parah,” kata Conte dikutip dari Express. “Dokter sudah melakukan pemeriksaan dan kurasa ia tidak akan bisa dimainkan Spanyol. Anda tidak bisa memaksakan pemain untuk bermain dalam tiga laga yang berada dalam satu pekan,” tambahnya lagi. ■ jak-jie

Ingin Menganggur 10 Bulan MUNCHEN - Bayern Munchen sudah resmi memecat Pelatih Carlo Ancelotti beberapa hari silam. Setelah dihajar oleh PSG di ajang Liga Champions, para petinggi Bayern mengadakan rapat darurat dan akhirnya mengambil keputusan untuk memecat Ancelotti. Sempat ada rumor yang menyebut bahwa Ancelotti hanya mau menunggu untuk menjadi pelatih Arsenal. Namun sepertinya itu hanya rumor belaka karena Ancelotti menegaskan bahwa ia masih ingin beristirahat dulu sejenak. Ancelotti dipecat hanya beberapa pertandingan memasuki musim ini. Baru dua bulan musim berjalan, ia sudah dipecat karena hasilhasil buruk yang dialaminya. Sempat ada rumor yang menyebut bahwa Ancelotti dimusuhi oleh beberapa pemain Bayern sendiri. Ancelotti tidak mau membicarakan pemecatannya itu. Namun ia menegaskan bahwa ia tidak akan menerima tawaran pekerjaan sampai musim baru nanti. Artinya, An-

celotti akan beristirahat dari pekerjaan sebagai pelatih selama sekitar sepuluh bulan. “Saya akan beristirahat dalam sepuluh bulan ke depan. Jadi saya tidak akan menangani tim lain. Soal ‘pemberontakan’ di Bayern, akan lebih baik kalau kita tidak membicarakannya,” cetus Ancelotti kepada Sky Sports Italia. Setelah dipecat Bayern, Ancelotti sudah disibukkan dengan berbagai kegiatan. Ia baru-baru ini menjadi pelatih dalam acara Assist for Peace, sebuah acara untuk mempromosikan perdamaian lewat sepakbola. Ancelotti melatih anak-anak dari latar belakang Yahudi, Kristen dan Islam di Yerusalem. ■ Membantah Sementara itu, winger senior Bayern Munich Arjen Robben kesal setelah diklaim sebagai salah satu pihak yang mendorong dipecatnya Carlo Ancelotti. Pelatih top Italia tersebut diberhentikan Bayern tidak kurang dari sehari setelah Robben

cs dihantam Paris St. Germain 0-3 di laga Liga Champions, sepekan lalu. Kekalahan itu menjadi akhir kesabaran Die Roten, menyusul performa kurang menyakinkan sejak awal musim 2017/2018. Pemecatan Ancelotti rupanya tidak semata soal hasil. Beberapa pemain Bayern kadung tidak lagi mendukung sang pelatih seperti Franck Ribery, Mats Hummels, Robben, Kingsley Coman, dan Jerome Boateng. Adapun laporan yang mengklaim bahwa beberapa pemain senior Bayern dilapork a n

metode latihan pelatih Juventus, Chelsea, Real Madrid, AC Milan, dan PSG itu. “Ada latihan yang lebih baik di tim muda yang diikuti putraku!” kata dia menurut media. Robben memang tidak mendukung Ancelotti yang disorot tajam usai kekalahan di Paris. Tapi bukan berarti Robben lantas ingin mengecam. “Tiba-tiba ada banyak hal muncul di media yang ingin kujauhi. Kutipankutipan itu adalah omong kosong!” sembur Robben kepada NUsport, yang dikutip Mirror. ■ jak-jie

menggelar sesi latihan tambahan tanpa sepen g e t a h u a n Ancelotti. Bahkan Robben dituduh mengecam

Carlo Ancelotti foto: dailymail

Tak Sabar Gantikan Rossi

Johann Zarco danValentino Rossi

foto: dailymail

BORMES LES MIMOSAS – Pembalap Tim Yamaha Tech 3, Johann Zarco, mengaku memiliki ambisi kuat untuk bisa bergabung ke tim pabrikan Yamaha (Movistar Yamaha). Didapuk menjadi rider andalan bagi tim satelit yang bermarkas di Prancis, Zarco sendiri tampil mentereng di musim debutnya. Pada Grand Prix (GP) 2017 ini, rider berusia 27 tahun itu memulai debut perdana bersama motor andalan Yamaha. Tampil hebat bersama timnya, Zarco mengatakan sangat berharap bisa segera bergabung ke Tim Movistar Yamaha. “Tentu saja, tujuan saya pribadi adalah mengendarai motor

resmi tim pabrikan. Saya ingin berjuang untuk merebut gelar juara, so untuk menggapainya saya butuh motor terbaik!” seru Zarco, seperti dikutip dari Tuttomotoriweb, Selasa (3/10/). “Jika bisa terus bersama Yamaha, pastinya itu akan lebih baik. Saya ingin menggantikan Rossi, tapi ia sendiri bilang akan tetap balapan,” sambung rookie asal Prancis itu. Menggeber kuda besi nomor 5, Zarco sendiri dicap sebagai rookie monster karena penampilan ganasnya. Bahkan, Zarco mengekor Valentino Rossi di klasemen sementara GP 2017. Zarco berada di urutan keenam, sementara The Doctor berjuang di

posisi lima klasemen. Tak ayal, Zarco masih menaruh mimpi untuk menjadi penerus Rossi. “Tapi untuk mengisi kursi Rossi, mengapa tidak? Saya harus bisa menjadi salah satu pembalap terhebat jika ingin menggantikan Rossi. Tentunya, jadi suksesor Rossi adalah mimpi bagi setiap pembalap,” tandas Zarco semangat. Kontrak Rossi bersama Movistar Yamaha baru berakhir saat MotoGP 2018 berakhir. Namun, pembalap berusia 38 tahun tersebut tampaknya belum menunjukkan sinyal bakal pensiun. “Saya belum tahu apa yang bakal terjadi ke depannya. Valentino Rossi baru memutuskan masa depannya di Yamaha pada akhir musim 2018,” sambungnya. ■ Jie-Am


Ikuti Jejak Lindswell PERAIH medali emas SEA Games 2017, Felda Elvira Santoso, meraih gelar juara dunia di Rusia. Gelar juara itu menjadi koleksi kedua setelah sukses Lindswell Kwok. Felda yang tampil pada hari terakhir Kejuaraan Dunia Wushu ke-14 di Kazan, Rusia, Selasa (3/10), berhasil menjadi yang terbaik setelah mengumpulkan poin 9,65 di nomor gunshu putri. Medali perak direbut pewushu Jepang, Risa Ikeuchi, dengan 9,56 poin, sedangkan perunggu direbut pewushu Hong Kong, Xuxu Liu, dengan poin 9,55. ■ dtc-jie

Rabu Pahing, 4 Oktober 2017 foto:dok

Butuh Satu Angka untuk Lolos

BEREBUT BOLA: Pemain PSIS Andrid Wibawa (kiri) bersaing berebut bola de­ ngan salah seorang pemain Persita dalam laga 16 Besar Grup B di Stadion Ci­ tarum, Semarang, kemarin. Dalam laga itu, PSIS me­ nang 2­0. ■ Foto: jaka nuswantara

SEMARANG - PSIS (Semarang) berhasil memetik poin penuh dengan meredam tamunya Persita Tangerang dua gol tanpa balas pada lanjutan Grup B babak 16 besar Liga 2 di Stadion Citarum Semarang, Selasa (3/10). Rival Lastori menjadi pembeda pada laga keempat ini dengan memborong gol yaitu menit 9 dan 30. Dengan hasil ini skuad Mahesa Jenar aman di puncak klasemen Grup B dengan nilai 10 dari hasil tiga kemenangan dan sekali seri. Sayang, langkah PSIS untuk mengunci tiket ke delapan besar harus tertunda, karena pada saat bersamaan Persibat (Batang) dikalahkan tuan rumah PSMS (Medan) 1-2. Dengan hasil tersebut, PSIS cukup meraih satu angka saja untuk lolos ke putaran delapan besar saat menjamu PSMS, 7 Oktober mendatang. Pada laga tanpa penonton kemarin, Haudi Abdillah cs bermain cukup baik sepanjang babak pertama. Mayoritas pemain yang diturunkan hampir sama seperti ketika lawan tuan rumah Persita beberapa waktu lalu. PSIS langsung menggebrak dengan melakukan serangan di pertahanan tim tamu. Tekanan dilakukan baik di lini tengah dan sayap dengan mengandalkan Rival Las-

JK Minta Atlet Berlatih Keras JAKARTA - Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, yang juga Dewan Pengarah Asian Games 2018, mengunjungi pelatnas bulutangkis dan pencak silat serta venue-venue di kompleks GBK. Menpora Imam Nahrawi tak mendampingi JK. Tinjauan dilakukan Selasa (3/10), sejak pukul 08.30 WIB. JK mengunjungi pelatnas bulutangkis di Cipayung, Jakarta Timur lebih dulu, kemudian berlanjut ke Padepokan Pencak SIlat Taman mini Indonesia Indah (TMII). JK didampingi oleh Ketua INASGOC Erick Thohir, Ketua Satlak Prima Achmad Soetjipto, dan Sekretris Menpora Gatot S. Dewa Broto. Sementara, Menpora Imam Nahrawi tak ikut mendampingi lantaran ada kegiatan lain di luar kota. Selama berada di pelatnas bulutangkis, JK sempat bertanding dengan Tontwi Ahmad/Liliyana Natsir. Saat berada di Padepokan Pencak Silat Indonesia, JK dan rombongan disuguhi penampilan para pen dekar terbaik nasional. “Pertama saya ucapkan selamat atas latihan keras dan prestasi di Kejuaraan Asia dan SEA Games kemarin,” kata JK. Dia juga meminta agar atlet berprestasi optimal di even yang

lebih tinggi yaitu Asian Games. “Seperti yang kami sampaikan kita akan dihadapi event yang lebih besar lagi. Karena itu, saya harap dengan masih ada sisa waktu latihan 10 bulan, berlatih lah dengan keras dan saya yakin tentu akan lebih baik dan kalian pnya semangat tinggi dan berdoa,” JK mengimbau atlet. Setelah meninjau dua pelatnas, JK kemudian melanjutkan kegiatannya dengan meninjau beberapa venue di GBK. Seperti

stadion bisbol, stadion panahan dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Kompleks GBK memang bakal menjadi pusat pelaksanaan Asian games 2018. Acara pembukaan dan penutupan pesta olahraga negara-negara se-Asia itu digelar di Stadion Utama GBK. Hingga siang, JK dan rombongan masih berkeliling untuk mengamati perkembangan renovasi venue di kompleks olahraga bersejarah itu. ■ dtc-jie

DAMPINGI WAPRES: Ketua Umum PB PBSI Wiranto dan Ketua INASGOC Erick Thohir mengunjungi Pelatnas Bulutangkis di Cipayung, kemarin.■ foto: dtc

WI Jateng Gelar Seleksi untuk Kejurnas SEMARANG - Pengprov Wushu Indonesia (WI) Jateng menggelar seleksi atlet di Wisma Wushu Jateng Marina, Jumat (6/10). Seleksi bertujuan menjaring atlet yang akan diterjunkan pada Kejurnas Wushu Senior GOR Kelapa Gading, Jakarta, 24-29 Oktober mendatang. Nantinya akan dipilih atlet lini satu dan dua. ‘’Kejurnas ini sekaligus test event Asian Games Indonesia 2018 nanti. Kami lebih banyak mengirim atlet muda sebagai bentuk regenerasi. Karena itu, kami gelar seleksi terbuka untuk kelas yang kosong pada nomor sanda. Adapun taolu, pengprov sudah menentukan siapa saja yangh berhak ikut seleksi,’’ tutur Ketua Harian Pengprov WI Jateng Sudarsono, di Semarang, Selasa (3/10). Untuk seleksi nomor taolu (peragaan jurus), kata dia, pihaknya memanggil 13 atlet. Sedangkan nomor

foto:wisnu aji

Sudarsono sanda (pertarungan), ada enam kelas yang masih diadakan seleksi yaitu 52 kg, 56 kg putri, 56 kg putra, 65 kg, 70 kg dan 75 kg putra. Sejatinya, provinsi ini memiliki dua atlet sanda putra yakni Yusuf Widiyanto pada 56 kg putra dan Puja Riyaya pada 70 kg putra. Namun keduanya akan turun di kejurnas membela timnas Indonesia. ‘’Untuk sanda penilaian meliputi teknik (sparring) dan kondisi fisik umum

(VO2max Cooper dan lari 2,4 km). Sedangkan taolu, atlet diberi kesempatan memeragakan jurus yang dikuasai. Mereka akan diadu dalam sebuah simulasi,’‘ tambah Sudarsono yang juga wakil Ketua Umum II KONI Jateng tersebut. Kejurnas senior tersebut, merupakan kali pertama usai PON XIX Jabar 2016 lalu. Sebagian atlet PON Jateng juga diterjunkan seperti Bayu Peni, Ratih Erliana, dan Bayu Raka. Pada kejurnas nanti, lanjut Sudarsono, tidak ada target tertentu bagi Jateng. Pihaknya lebih menekankan untuk melihat potensi atlet wushu (taolu dan sanda) sebagai proyeksi PON XX Papua 2020 nanti. ‘’Tentu kami juga ingin melihat bagaimana potensi atlet daerah lain. Ini semua sebagai bahan dasar program dan strategi menuju PON mendatang. Semua butuh persiapan yang matang,’’ imbuhnya. ■ Jie-Am

tori di sayap kanan dan Melcior Majefat di kiri. Satu bomber dipercayakan oleh Sholihul Islam. Hingga akhirnya Rival Lastori mampu memecah kebuntuan dengan mencetak gol pertama pada menit 9. Tendangan kerasnya tidak dapat diantisipasi oleh kiper tim tamu Yogi Triyana. Unggul satu gol membuat anak-anak asuhan Subangkit semakin bersemangat. Tekanan terus dilakukan sepanjang babak pertama. Sebaliknya Persita kesulitan melakukan tekanan dan menyamakan gol. Alih-alih menyamakan skor, Persita kebobolan lagi melalui sayap lincah Rival Lastori yang memanfaatkan keteledoran lini belakang Persita. Tendangan keras kaki kiri tidak dapat diantipasi dan menambah gol bagi PSIS pada menit 30. Skor bertahan hingga babak kedua usai. ■ Apresiasi Masuk babak kedua, Persita yang tertinggal dua gol tetap berusaha mencoba mencetak gol ke gawang PSIS. Kali ini dominasi serangan lebih banyak dikuasai oleh tim tamu. Sebaliknya PSIS bertahan dan mengandalkan serangan balik cepat ke pertahanan Persita. Beberapa peluang sempat didapatkan Persita. Namun penampilan solid bek belakang dan kiper Aji Bayu masih bisa menyelamatkan gawang PSIS. Skor tidak berubah untuk keunggulan PSIS 2-0 hingga laga usai.

Pelatih PSIS Subangkit memberikan apresiasi dengan hasil tiga poin di laga ini. Permainan pasukannya cukup baik selama babak pertama. ‘Kami syukuri dengan mendapatkan tiga poin ini. Persita memberikan perlawanan yang bagus terutama di babak kedua. Sebenarnya anak-anak terkendala masalah lapangan, tapi sudah saya tekanan bermain dengan kondisi apapun harus siap dan jangan menjadi alasan,’’ kata Subangkit usai laga. Sedangkan Direktur Teknik PSIS Setyo Agung Nugroho mengatakan skuadnya tetap fokus di sisa dua laga berikutnya. Meski saat ini sudah mengemas 10 angka dan berada di posisi pertama klasemen. ‘’Kita saat ini sudah memiliki 10 poin. Ada sisa dua pertandingan dan ini kita syukuri. Untuk dua sisa yaitu away lawan PSMS Medan, dan home menjamu Persibat Batang, kita tetap akan maksimal,’’ kata Agung. Sementara itu asisten pelatih Persita, Wiganda Saputra mengakui skuadnya memang sangat kesulitan mencetak gol selama laga ini. Meski sudah berusaha sejak menit awal, namun gol pertama PSIS membuat konsentrasi pasukannya buyar. ‘’Sebenarnya ada prospek untuk mencetak gol di pertandingan ini. Tapi gol menit 9 PSIS membuat buyar konsentrasi dan juga blunder pemain mampu dimanfaatkan oleh pemain PSIS,’’ kata Wiganda Saputra. ■ jak-jie

Klasemen 16 Besar Grup B 1. PSIS 2. Persibat 3. PSMS 4. Persita

4 4 4 4

3 2 1 0

1 1 1 1

0 1 2 3

8­2 5­4 3­4 1­7

10 7 4 1

Petinju PPLOP Diasah Akurasi Pukulan SEMARANG - Petinju PPLOP Jateng yang turun di Popnas beberapa lalu, butuh lebuh banyak sentuhan, khususnya terkait akurasi pukulan. Banyaknya pukulan yang tidak mengenai sasaran menjadi sorotan dua pelatih Popnas dan PPLOP Jateng, Agus Triyono dan Pintor Manik. “Mereka tampak ragu-ragu dan belum bisa tampil lepas di atas ring, akibatnya ketepatan arah dan kekuatan pukulan menjadi berkurang. Kondisi ini yang sebenarnya kami sayangkan saat bertanding di Popnas yang lalu,” ujar Agus di sela-sela latihan di Sasana Tinju Kompleks GOR Jatidiri Semarang, Selasa (3/10). Hasil evaluasi ini akan digunakan Agus dan Pintor untuk menyusun program-program latihan, dalam rangka mempersiapkan para petinju yang akan berlaga di Pra Porprov Grobogan pada November mendatang. Sebagian besar para petinju akan kembali ke daerahnya untuk berpartisipasi dalam babak kualifikasi tersebut. “Para petinju PPLOP Jateng akan tetap berlatih di sini sampai dua minggu, sebelum Pra Porprov digelar. Dengan berlatih terpusat di sini, mereka akan lebih terpantau dalam pembenahan teknik dan fisiknya,” imbuh Agus.

ASAH PUKULAN: Pelatih tinju PPLOP Jateng Agus Triyono (kiri) melatih kekuatan pukulan petinju putri Jateng, Serly Rosiana (kanan) di Sasana Tinju Kompleks GOR Jatidiri Semarang, Selasa (3/10). ■ Foto: jaka n Usai Popnas, tim PPLOP JaPada perhelatan Popnas yang lalu, tim tinju Jateng sukses me- teng sebenarnya memiliki agenda menuhi target dengan raihan satu bertanding di Kejurnas PPLOP di emas yang dipersembahkan pet- Maluku, pertengahan Oktober inju putra, Firas Saputra di kelas mendatang. Namun mengingat fin 48 Kg. Ditambah dua perak jeda bertanding di Popnas dan dari petinju putri Aisyah Al Jupri masa persiapan yang sebentar, di kelas layang 51 kg dan Nihay- maka asisten pelatih Pintor atul Maula di kelas bantam 54 kg, Manik memilih untuk mengistiserta satu medali perunggu di- rahatkan para petinjunya, guna sumbangkan Rukanah yang ber- memulihkan tenaga mereka yang tanding di kelas layang ringan 48 terkuras selama Popnas lalu.■ jak-jie Kg putri.


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

SMPN 21 Juara Umum MAPSI Kota Semarang

JUARA: Siswa SMPN 21 memperlihatkan trofi dan piala sebagai juara umum dalam ajang lomba MAPSI se-Kota Semarang. ■ Foto: dok

SEMARANG- SMP Negeri 21 Kota Semarang berhasil merebut juara umum lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami (MAPSI) Tingkat kota Semarang yang diselenggarakan Selasa (19/9) di SMP Negeri 14 Semarang. Prestasi juara yang diraih meliputi lomba murottal putri sebagai juara pertama, tiga tahun berturut-turut atas nama Salma Asmara Husnandia, Kelas 9 E. Kemudian gelar juara dari lomba kaligrafi putri atas nama Raisa Puti

Sauma Kelas 7 A juga sebagai juara pertama dan ditambah dua kejuaraan yaitu juara CCI dan kaligrafi putra masing masing juara tiga. Lomba ini diselenggarakan secara rutin setiap tahun satu kali pada tahun ini diikuti tidak kurang dari 83 SMP baik negeri maupun swasta di kota Semarang. Kepala SMP Negeri 21 Semarang Drs Widodo MPd, Selasa (3/10) mengatakan, anak disiknya aktif dalam mengikuti kejuaraan lomba MAPSI yang diadakan Dinas

Pendidikan Kota Semarang. “Alhamdulillah baru tahun ini SMP Negeri 21 Semarang bisa merebut juara umum, walaupun tahun sebelumnya hanya mendapat juara satu dan dua. “ Diakui Widodo kegiatan murottal dan hafalan Alqur an ini selalu dilaksanakan rutin setiap hari Jumat yan dibimbing langsung oleh guru PAI Wahyunto SAg, Alif Ulfa Futiha SPDI dan Dwi Prasojo SPDI sehingga anak anak terbiasa berlatih. ■ h-skh

■ 14 Kampus Raih Predikat Terbaik di Indonesia

4 PT di Jateng & DIY Masuk Kluster 1 JAKARTA - Sejumlah perguruan tinggi (PT) di Tanah Air berhasil masuk dalam kluster satu dalam pemeringkatan perguruan tinggi tahun 2017. Empat dari 14 PT tersebut, berasal dari Jawa Tengah dan DIY, yakni Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, yang berhasil menempati posisi nomor satu, Universitas Diponegoro (Undip) Semarang rangking 6, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) rangking 10,dan Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, peringkat 11. Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), M Nasir mengatakan, pemeringkatan perguruan tinggi sudah dilakukan oleh Kemeristekdikti sejak tahun 2015 untuk membangun landasan klasifikasi dan pemeringkatan perguruan tinggi guna perbaikan ke depan maupun untuk menilai tingkat kesehatan organisasi perguruan

tinggi di Indonesia. Selain itu, sambung Nasir, hasil pemeringkatan perguruan tinggi juga menjadi landasan bagi pembentukan kebijakan peningkatan kualitas untuk kepentingan pembinaan perguruan tinggi. Seperti dilansir dari laman Kemristekdikti, pada 2017 dihasilkan lima klaster perguruan tinggi di Indonesia

Pemkot & Polines Fasilitasi Peningkatan SDM MAGELANG – Pengembangan teknologi yang begitu cepat, harus diimbangi dengan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), terutama pelaku usaha kecil menengah (UKM). Jika dulu dalam memasarkan produk dilakukan secara konfensional, maka dalam memasarkan produk harus diubah melalui teknologi yang disebut online. “Sekarang ini, pengembangan digital dan globalisasi sudah tanpa sekat, maka pelaku usaha harus mengikuti perkembangan teknologi, itu jika tidak ingin ketinggalan,” kata Direktur Politeknik Negeri Semarang (Polines), Ir Supriyadi MT pada pembukaan pelatihan pemasaran online bagi pelaku usaha UMK, di Kebun Bibit Kota Magelang, baru-baru ini. Menurut Supriyadi, dengan pelatihan ini dapat memberikan nilai tambah kepada masyarakat, terutama pelaku usaha. Sebab pelatihan ini sebagai program Polines untuk memberikan peningkan penegetahuan bagi pelaku usaha dalam bentuk pemasaran melalui media online. “Baik tata kelola keuangan, metode pemasaran, managemen berkelanjutan, cara membangun jaringan dengan mitra ibdustri, serta memadukan dan memanfaatkan teknologi dalam menjual hasil industri kerajinan yang dihasilkan agar dapat dipasarkaan dengan baik,” tambahnya. Sementara itu, Ketua Pelaksana Pengabdian Progran Pengembangan Produksi Ekspor (PPPE) Polines, Drs Paryono SST MT menyatakan, sebanyak 15 orang pelaku UKM di Kota Magelang, mengikuti pelatihan . Tujuannya, untuk peningkaran ekspor bagi pelaku UKM kerajinan di Magelang dalam memasarkan produknya lewat online. Pelatihan ini, kerjasama Politeknik Negeri Semarang (Polines) dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang, Ristekdikti, PT Telkom dan Semarang OpenGo sebagai nara sumber. “Diharapkan dengan pelatihan ini, mampu memberikan tambahan pengetahuan bagi perlaku UKM dalam memasarkan melalui online,” kata Paryono. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Pemerintah Kota Magelang, Ir Sri Retno Murtiningsih mengatakan, dengan pelatihan ini diharapkan dapat menambah wawasan pengetahuan bagi pelaku usaha di Kota Magelang. “Pelatihan ini sangat dibutuhkan bagi pelaku UKM, agar pelaku usaha mampu memasarkan produknya, agar dapat meningkatkan perekonomian pelaku usaha kecil ini,” ujarnya. ■ ali-skh

PELATIHAN: Pelaku UKM Kota Magelang, mengikuti pelatihan pemasaran melalui online yang dilakukan Politeknik Negeri Semarang (Polines), kerja sama dengan Pemerintah Kota Magelang. ■ Foto: ali subchi

dengan komposisi: klaster satu berjumlah 14 perguruan tinggi, klaster dua berjumlah 78, klaster tiga berjumlah 691, klaster empat berjumlah 1.989, dan klaster lima berjumlah 290. Sementara untuk kelompok politeknik pada tahun ini dihasilkan lima kluster politeknik dengan komposisi: klaster satu berjumlah 10 politeknik, klaster dua berjumlah 19, klaster tiga berjumlah 53, klaster empat berjumlah 54, dan klaster lima berjumlah 52. Dengan adanya pengelompokan/klasterisasi ini, Nasir berhadap dapat mendorong perguruan tinggi di Indonesia untuk terus melakukan perbaikan mutu secara berkelanjutan dan memutakhirkan datanya di Pangkalan Data Perguruan Tinggi (PD DIKTI) secara teratur, sesuai amanat Pasal 56 UU No.12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi. ■ okz-skh

14 Mahasiswa FE Unimus Ikuti International Student Mobility SEMARANG – Sebanyak 14 mahasiswa Program Studi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus), mengikuti International Student Mobility di Malaysia, 2-4 Oktober. Kegiatan Internship Program and Community Service dengan tema “Explore the Global Unimus” tersebut, dilaksa-

nakan di University of Malaya, Royal Selangor Pewter Industry dan Beryl’s Chocolate Factory Malaysia. Ke-14 mahasiswa tersebut yakni Gita Nirlama Apriyani, Nina Nadliroh, Erma Fitriana, Novi Rosalia, Ani Saraswati, Iszatun Azmi, Mya Friski Nuria, Yudia Rosiana, Eka Budi Setyaningsih, Fadhila Safitri,

FOTO BERSAMA: Mahasiswa FE Unimus peserta Internship Program and Community Service berfoto bersama Wakil Rektor III Drs Syamsudi Rahardjo (tengah) dan jajaran, disela pelepasan delegasi di kampus Unimus Kedungmundu Semarang,kemarin.■ Foto: Arixc Ardana

Widya Kurnia, Elda Ayu Larasati dan Dwi Safitri. Selama kegiatan, mereka juga didampingi dosen sekaligus Dekan FE Unimus Dr Hardiwinoto MSi. “Kegiatan ini merupakan bagian pembelajaran Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan mendukung misi FE dalam hal internasionalisasi bidang akademik. Kita harapkan, International Student Mobility ini dapat mengispirasi para mahasiswa untuk berani mengambil keputusan yang beda,namun dapat dipertanggungjawabkan. Selain itu, juga bagian dari internalisasi visi berwawasan internasional, yang tidak hanya text book tapi juga real book,” papar Dr Hardiwinoto, disela pelepasan keberangkatan delegasi di kampus Unimus Kedungmundu, Semarang, kemarin. Ditambahkan, student mobility ke luar negeri yang pertama kali digelar FE Unimus tersebut, dapat menstimulasi ketertarikan mahasiswa di bidang akademik. Terutama, untuk belajar lebih lanjut di luar negeri. “Kedepan, para mahasiswa dapat mengkesplorasi ekonomi secara glo-

bal, sehingga alumni nantinya berwawasan internasional dan FE Unimus benar-benar mendunia,” tambahnya. Wakil Rektor III Unimus Drs Syamsudi Rahardjo MM MT mengapresiasi langkah yang ditempuh oleh para mahasiswa, dengan terjun di dunia luar untuk mensikapi tantangan global. “Ajang Internship Program and Community Service ini, menjadi kesempatan bagi FE Unimus untuk mulai mensyiarkan diri di luar negeri. Kita harapkan, nantinya para mahasiswa dapat membandingkan kajian ilmu yang didapat di bangku kuliah dengan kondisi riil yang ada,” tandasnya. Dirinya juga meminta para mahasiswa untuk menggali ilmu dan pengalaman sebanyak mungkin, untuk selanjutnya dipilah dan diadopsi, diambil yang positif. “Kegiatan ini juga sebagai penguatan image atau branding Unimus di dalam dan luar negeri,” tandasnya, didampingi Direktur International Relationship Officer (IRO) Unimus M Yusuf PhD.■ Rix-skh

Unissula Kembangkan Mesin Pengolah Limbah Ikan Pari SEMARANG- Bentuk pengabdian ke masyarakat sebagai wujud tri darma perguruan tinggi, para dosen konsen membantu kesejahtraan masyarakat. Di antaranya, melalui program Iptek bagi Produk Ekspor (IbPE) bantuan Kementerian Riset, Teknologi Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti). Melalui program ini, Tim pengabdian Unissula Semarang yang terdiri dari Nurwidiana ST MT dan Dr Asyhari SE MM membantu mengembangkan industri pengrajin kulit ikan pari yang ada di Kota Semarang. Tim ini melakukan pendampingan terhadap industri kulit pari White Blue dalam mengembangkan usahanya agar mampu menembus pasar ekspor. Kepedulian ini berawal dari nilai jual ikan pari yang masih rendah karena rasanya yang kurang enak dikonsumsi dalam kondisi segar. ‘’Nelayan akan mengolah ikan pari dengan mengambil dagingnya yang ke-

mudian dipanggang menjadi ikan asap untuk meningkatkan nilai ekonomisnya. Kulit ikan pari selama ini menjadi limbah dari proses pengolahan tersebut. Padahal, produk-produk berbahan dasar kulit ikan pari, merupakan komoditi buruan di luar negeri,‘’ jelas Asyhari. Tim IbPE merancang mesin penyamak yang sesuai untuk karakteristik kulit ikan pari, dengan ukuran mesin yang sesuai kapasitas industri Usaha Kecil Menengah (UKM). Hal ini dilakukan untuk meningkatkan efisiensi produksi dan memperbaiki kulitas produk yang dihasilkan. “Mesin ini didesain khusus untuk proses penyamakan dan proses pewarnaan, mesin dengan desain dua tabung, akan memungkinkan memproses kulit dengan dua warna dalam satu waktu yang bersamaan. Produknya, menjadi gelang, dompet, tas, sabuk dan sebagainya, ” jelas Nurwidiana, ketua tim IbPE.

Dr Heru Sulisyo, ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Unissula menyatakan bahwa program IbPE ini akan berjalan tiga tahun dan ini merupakan pelaksanaan tahun pertama. Diharapkan pada tahun ke 2

Tim IBPE akan mendampingi UKM dalam peningkatan kapasitas produksi hingga nantinya di tahun ke tiga UKM sudah siap baik kualitas maupun kuantitas produksinya untuk melayani pasar ekspor. ■ skh-jie

BANTU: Tim program Iptek bagi Produk Ekspor (IbPE) Unissula membantu mengembangkan mesin untuk pengrajin kulit ikan pari yang ada di Kota Semarang. ■ Foto: dok


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

JL MESIN Bubut, Bor Miling, Sekrap Potong/Tkuk Plat,Pecah Loder, Pch Batu: 08122876985/0811271069 SMG 4 J3

- TAILOR EROPAH TAILOR ,MJ.SUTOYO 960 SMG T.8316457- 8443816081215151598 PROMO 1St Jas Bhn Impor1.975.000 SMG 4 J3

DS Residences, 5 Lokasi Strategis di Smg, Kost Harian/Blnan/Thnan AC,Wifi,TV,HBO,MTV,Kulkas,Laundry dll. Mulai 1,5Jt. WA: 081904467888 SMG 4 J3

KOST PA/PI Strategis Bersih Parkir Luas Aman AC/NON 900/500 Hub: 0813 26165002 SMG 4 J3

JUAL Brankas Zigler,harga Pabrik Tahan api dan tahan Bongkar. Ukuran mulai 40 cm. Call/WA:08122815940 SMG 4 J3

GAJAHMADA CCTV Paling Siiiiiip !!!! Garansi 3thn Jl.Gajahmada 180 A Smg. Tlp. 024-8413232 /8414433. SMG 4 J3

SMG 4 J3

“MJS”WiremeshFloordeck,Atp Galv PgrBRC Glswool, AL. Foil. Kwt Loket /duriMeshS/S.081901239080/ 7602546 SMG 4 J3

PSG&Service Kusen Alm,Folding Gate, Etalase.Tunas Mekar Ph:8316409 SMG SMG 4 J3

Savitri Canopy, PGR, Balkon, RTangga F.GATE. PH: 354187408566511117

PANASAT PARABOLA HD Bonus Film Bluray 3D Dewasa,DLL08122515653 Jl.Seroja II / 3 Smg

SMG 4 J3

USAHA KLINIK UMUM & KECANTIKAN dan LABORAT. Hasil 50Jt / Bln Hub: 0878 3348 6191

SMG 4 J3

NEW INTI TEHNIK Sewa AC & Genset Fan CoolTrmSrvisPglnAC& Genset,J/B,AC Pandanaran 39A. T:8442535-8448172 SMG 4 J3

- KOMPUTER -

SMG 4 J3

DIBELI SEMUA BARANG yang sudah tdk trpakai 085100659728 Pak Siongki

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SERVICE/JUAL/BELI,CPU/Print/ Laptop/LCD. Hub:3511176 085799650720

- HONDA Kredit Honda Baru Termurah. Hub WA: 082314220993 SMG 4 J3

- YAMAHA BU. Yupiter Z 2010 (4,5 Jt), Mio CW 2011 (5,5 Jt) Nego. Hub: 085875210300

- HONDA MARKETPAnjasmoro E1/20B7607269 Accord VTil 2008 Hitam TDP 20Jt

SMG 4 J3

DIJUAL:HONDAMDX Th`2004 Terawat Sekali.Hub:081 127 9938 SMG 4 J3

- HYUNDAI Hyundai GETZ th 2004 ,AT Pol.AD, Istimewa. Hub: Kemuning gg 4 No.16. Hp.081 390 991 972

HOTEL BUKIT INDAH, NUANSA ALAM Pedesaan. Jl. Mulawarman Selatan 10 Bymanik. T.7470509 / 0856 0003 0437

- JASA PROPERTY TERAS Studio Arsitektur,Interior, Taman,Kontraktor,Baja Ringan,Plafond Hub: 081575502864 & 085215894119

SMG 4 J3

Dibutuhkan PRT Wanita utk keluarga kecil di Jakarta. Bukan penyalur. Hub : 082113955515

SMG 4 J3

INFORMASI: jika anda ingin investasi / memiliki perguruan tinggi yg sehat di Semarang,Hub: 081294835801(sms) SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

BUTUH TKG/KENEK LAS BESI/TRALIS Utk di Kalimantan. Lam Ke: Gusti Putri 2/21 Smg HP.0813 9089 4004

SMG 4 J3

- KIA KIA RIO 1.4 A/T2013 PUTIH Picanto 1.2 A/T`2011 Silver New Model:Mobil Prima,Seteran Serut 365.Telp:0243521481/0816653113 SMG 4 J3

SMG 4 J3

- PENGIRIMAN BARANG SRT MOVERS Jasa Pindahan Rumah Packing,Trucking. Hub: 024761 8570 0888 6501 138 / 081 701 96266 SMG 4 J3

- SERVIS (PANGGILAN) Service Pompa Air Submarsibel, zetpam Sanyo,Filter Air,Water Hiter dll. Jasa Sumur Bor. Hub: 085866445003 / 085102755328 SMG 4 J3

DOKTER TEKNIK SPESIALIS SERVICE AC,AC,AC,Kulkas, W.Heater,M.Cuci, P.Air,K.Gas,TV Dll. 085740149441 SMG 4 J3

SERVICE TV LED, LCD. 085109100075 SONY,TOSHIBA, SHARP, LG,POLYTRON. SMG 4 J3

STNK: H.8474.PZ an.Dwi Sartini,Dra Rd PLN Ngesrep Brt VI/59Smg PLG 4 J2

Hlg: STNK H.3427.GJ An.Dyahputrisari Karangsari3/4 Karangsari Karang Tengah Demak Hlg:STNK H.1940.KW An.KusnunSekaran Rt2/1 Gunungpati SMG PLG 4 J2

Hlg:STNK H.6193.ADG Jl.NgesrepTimur V Rt3/3 Banyumanik SMG PLG 4 J2

Hlg:STNK H-5310-CZ Aji HandokoJl.Tegalsari Brt V Rt.5/12 SMG

SMG 4 J3

SANTOSOJAYA KRS WC&LBH, TANJUNG 8 085950869170-0243548090-3542438 SMG 4 J3

PLG 4 J2

Hlg: STNK H.4821.HN an.Sudarmi Ds.wonosari Rt2/1 Bonang DMK

H4755RI an.Sri Sukasih Terbayan Sltan 14A RT:2/6 Ung Brt PLG 4 J2

Hlg:STNK H.4597.AFG an MubasirDrs,Penaton No.62 RT 03/02 SMG PLG 4 J2

SMG 4 J3

SMG 4 J3

- KENDARAAN SEWA SEWA MOBIL PENGANTIN + SOPIR + BBM + Dekorasi, 750 ribu / 5 Jam 0819 0196 2155 / 0897 6631 676 SMG 4 J3

RENTAL SEMUA JENIS MOBIL Baru,Pengantin dll,hp:0816656427 SMG 4 J3

250rb+SPR12Jam Avz Inov Xna Elf Trav Pjr Irma 085100730146/ 081390333820 SMG 4 J3

BUTUH SEGERA STAFF ADMIN Wanita SMA/SMK,max.30th.Lamaran kirim: Jl.Erlangga Barat VII / 5E Smg BUTUH BANYAK KOREA VISA KERJA ProsesCepat,Gaji Mulai 1,8Jt Won Hub: 0823 2476 2386 SMG 4 J3

CR:WNT S1 AKUNTANSI &PERPAJAKAN pglmn dibidnya,max.35th. Email: wijayamaju57 @rocketmail.com

STNK H-3196-JI An.Prihatin Dusun Kemasan Rt.01/06 Ngasinan, Susukan,Semarang. SMG 4 J3

Sebuah STNK an.ADI NUR ANDANINGRUM dengan No.Pol: K 4226 ST, mrk SUZUKI warna MERAH HITAM.

SMG 4 J3

DIBUTUHKAN Karyawati Usia 1723Th Amanah,Menarik,Di Toko Muslimah Daerah Banyumanik. 081227777396 SMG 4 J3

BTH PENJAHIT KONVEKSI,Bisa Mesin Overdeck & Juki,Lok.Semarang. SMS Data Diri & Penglman. 087837488991 SMG 4 J3

Dcari KarywatiToko/butik Wanita umur maks.28th,min.SLTA,Menarik ramah,jujur.Kirim Lamaran ke: Rosi Motor/Felucy 081325709100 SMG 4 J3

PT.GASINDO GRAHA UTAMA Bth Bnyk Tng Kerja Pria Wnt di Sgl Bidang Min SMP,SMU/K Sdrjt, Max.25Th.Lam Ke Jl.Durian Raya 16 Srondol SMG SMG 4 J3

SMG 4 J3

HILANG TRANSKRIP NILAI An.Diah Ruciana,D3 Kesekretariatan UNDIP NIM C0D000222.Hub:081226363114

SMG 4 J3

HILANG STNK No.H-7729-AF,AN: ABDUL ROCHMAN, Jl.Sembungharjo Rt.05 Rw.06 Kel.Sembungharjo-Genuk SMG 4 J3

BIANTE 2.0L A/T12 PUTIH Spt Baru Mazda II V Manual`2013 Abu2 Hub:Mobil Prima,Seteran Serut365 Telp:024-3521481 / 0816653113 SMG 4 J3

MERCY E 200 KOMPRESSOR Th.2007 Pribadi, Matic, Hitam, Original, Hub: 081390078889 / 085868878889

HILANG BPKB No.H-9148-LG, AN: EDY SURYANTI,BSC,Jl.Bendungan Blok G-60 Rt.5/10 Pudakpayung Smg

- MAKANAN/MINUMAN -

SMG 4 J3

KIT WAN KIE Tiong Tjhiu Pia Hasanudin Ry 224 (Kedai Om Ndut) Telp. 3560654/ 081325731731. 8Dus ekstra 1dus,Min 2dus free ongkir Hari Besar / Minggu Buka SMG 4 J3

Hilang STNK Honda H 6635 BFG an.Francisca Oktarienda Pitri Hub: 0895358446148

- MITSUBISHI PajeroDakarLimited Mdl Trbaru17 /16 Htm H Tg1 PjkBr Km20Rb,Jmn 0 spet BntuKrdDp115jt-085100123747

- NISSAN Juke RX 11Merah G Tg1 Antik Km 40Rb Record bantu kredit Dp 30jt Hub: 085 100 123 747 SMG 4 J3

NEW GRAND LIVINA 1.5 SV\rquote 2013 NewModel(AD),Tgn1,Silver,Mnl Antik,Bs Kredit.081 667 8325 SMG 4 J3

- SUZUKI S.KARIMUN 2002 SILVER,ORI, TGN.I Sangat Istw. Jl.Labuhan I/15 Smg (Blkg IKIP PGRI) 085 100 316122

SMG 4 J3

BALENO`97 ASLI H,ISTW,HIJAU Supriyadi 288 Smg,085 100 957883 SMG 4 J3

JUAL AVANZA G`2011 Merah Metalik Istimewa. Hub:085 100 155725 SMG 4 J3

KIJANG LGX 2003 EFI 1.8 Silver Istimewa. Hub:085 100 155725 SMG 4 J3

KJG INNOVA DSL A/T,Type G`2015 Silver Titanium.Hub:081327216488 SMG 4 J3

YARIS TRD`16 SPORTIVO Putih (H) Antik. Hub. : 085 101 94 0081 SMG 4 J3

FORTUNER`10 G Dsl AT Htm H Istw Mobil Lee,3549494 -085100708749 SMG 4 J3

- CHEVROLET -

SMG 4 J3

100% PASTI ACC & GAK RIBET ! Jamin BPKB Mobil / Motor / SHM Hub: 089624047886 SMG 4 J3

85 JANDA “ Gadis Islam Cr Suami, Umur 45-65th. 085 786 234 064 (Wanita Boleh Ikut : 085725928688) SMG 4 J3

CLARA MASSAGE (ADA TEMPAT) Terapy & Profesional. 081229519666 SMG 4 J3

IKUMISpringBed LebihTEBAL/ KOKOH GaransiPer.SediaKasurBusaGaransi SMG 4 J3

Rumah HM 9x28 Jl.Supriyadi Nomor 4, Hubungi: 085 1020 8 1123 SMG 4 J3

Jual cepat tanah & bangunan LT 907 m2,Lok:Jl.Pamongan - Kr.Awen Dmk Hrg 3M nego, Hub: 081327914264

- DAIHATSU -

SMG 4 J3

SMG 4 J3

Jual Cpt Rmh T36/72, 245Jt, DP 20% Angsur 5X, Lokasi Leyangan Ungaran, Jalan Aspal Mulus. Hub:081325574777 SMG 4 J3

JUAL RMH HM Lt.112m2, Jl. Bintoro Raya No.27 Pandean Lamper Smg Rp.800Jt/Nego, Hub:081221626257 SMG 4 J3

Dijual Rmh Kost SHM Proses Finishing 20Kmr Smua Kmd dlm Unnes Sekaran Blkg Fak Teknik. F.OK. 081225676709 SMG 4 J3

DIJUAL RUMAH, 2 UNITS di BSB jatisari permai Mijen, full (6x12)M2, Hub: 082242078100 Jual Rumah SHM di Puri Anjasmoro LT/LB=190/200, 5KT,3KM, tdk banjir. Hub 08157744040 TP SMG 4 J3

DIJUAL SALAH 1 RUMAH HM 2Lt: LT200m2,LB190m2,4KT,1KPmb,1K M, R Tamu, Dapur, Garasi,PAM, Listrik 2200W Jl.Sinar Pelita 420 SMG; LT200m2, LB180m2, 2KT,1K Pmb,R Tamu,2KM,Listrik 1300W. Hub.Yoko 081 22 87 87 87 SMG 4 J3

JUAL: RUMAH & TOKO Di Jend. Urip Sumoharjo KM.14 Kel.Mangunharjo Kec.Tugu Smg Kota LT.+/580m2, LB.+/-250m2 Hrg 5Jt/m (Nego) Dkt Psr Mangkang, Strtegis, Prospek U/Usaha/Klinik.Hub:WA 089624070116 /PIN:29154359, SMS:0857 27550 161 SMG 4 J3

DIPASARKAN REAL ESTATE 175Jt-an, Lokasi Tambakboyo Ambarawa, Jalan Aspal Mulus Bisa Simpangan 2 Bus, 2 Menit ke Eling Bening, 5 Menit Dari Pasar & Exit Tol Bawen. View Gunung Indah Sekali. HP/WA 085870922377 SMG 4 J3

DEMPEL BARU DP 15Jt.T36 Dlm Kota 500m dari Arteri Sukarno-Hatta Promo Perum Bumi Banjardowo Indah T.36 DP Mulai 4Jtan, Sedia / Jual Tanah Kavling. Bonus AC dan Spring Bed. Hub: 76729318 / 76586905 Dipasarkan Real Estate Di Semarang. T.36/77 Harga 169Jt. Dekat SPBU, Dekat Minimarket, Dekat Pasar, SHM Paving 5 m, Hanya 100m Dari Jalan Raya. Hub: 081325574777 SMG 4 J3

Dipasarkan Real Estate Di Semarang. T.36/77 Harga 169Jt. Dekat SPBU, Dekat Minimarket, Dekat Pasar, SHM Paving 5 m, Hanya 100m Dari Jalan Raya. Hub: 081325574777 SMG 4 J3

GOLDEN PAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:085100929494, T36s/d60.pgr Jl. Pramuka, ViewPgng. Minimalis, ExclDisc.Hrg Suku Bunga UM, Souvenir

SMG 4 J3

KACA FILM MOBIL PROMO 250Rb !! Hitam Full Blok Depan 100Rb !! Reza Kaca Film - 081 229 555 618

Dijual Rumah Real Estate 2 Kamar Di The Armaya Dekat Exit Tol Ungaran, Rp.199Jt. Hub: 085870922377

SMG 4 J3

RMH+TOKO (GROSIRAN SGT RAME) SHM,102m2,fullbang, 2 Lnt, 2KM, 4KT 350jt, Jl.kebonharjo1/37 100m dr Mpu Tantular;Tdk rob; Hub: 083838916516

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

Spin Dsl Turbo LTZ 14/13 Silv H Tg1 Km 60rb Istw skli bisa bantu Kredit,Dp 37jt - 085 100 123747

GRANMAX PU 1.5 AC,PS,HITAM 2017 KM.3 Ribu,Kondisi Spt Baru. Hub: 085 100 117 278

Jual Rumah HM Ls.225m2 PAM,List di Jl.Taman Tlogomulyo Cluster III/3 Hub: 081357552180 / 085866156558

Jual Rmh HM Lt.215m2,Jangli Tlawah VIII/13 Rt.02/04 (Cacil ) Jatingaleh Smg,Rp.700Jt/Nego. 081221626257

SMG 4 J3

- TOYOTA -

SMG 4 J3

SMG 4 J3

ANDA MAUMASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

Biro jodoh eksekutif :Cantik. Ganteng Mapan,Privacy.Gratis. Hub: WA 089.53799.16172 / BBM:DAECC091

SMG 4 J3

MITS PAJERO Th`2014 VGT EXCEED Bagus,Istimewa...NAGA MOTOR... 024 7603253 / 0888 0653 9113

S.KARIMUN `2000 Biru Metalik 48,5jt bagus,Pol B. 0818 817 967

HILANG STNK Nopol H-6312-DP AN:MOCH.GUNAIDI,Jl.Pandansari VI RT.01 RW.08 Gayamsari Smg

KSP KARYA MANDIRI Proses Cepat Simpan Aman,Jaminan Srtfkt:BPKB, Mbl/Mtr Msh Krdt Bs Dijmnkan.Hub Kdmundu,T.6717059 087832522845

MASSAGE BEAUTIFUL LADIES Call Rena: 082134566989 (no.sms)

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

R3 GX Th `2015,H-09 Atas Nama Sendiri Hub. 081 326 297 900

PROMO: BARETONE AUDIO Speaker Aktif& Portable Wireles Amplifier Kurnia Musik.Telp: 024 8444002

SMG 4 J3

DIKONTRAKN Rumah 2LT,Di Taman Grandis Graha Padma Smg,3KT,2KM 3AC, Hub:Imam.081 326 35 8080

DIJUAL:RUMAHJl.Yos Sudarso 25 Gombong,HM,LT.1699m2. Hub:08112757118

MERCY S 320 SILVER Th`2000 Km.56.000 Super Antik Naga Motor 7603253/ 088806539113

SMG 4 J3

HILANG BPKB K-6258-RJ, AN:AHMAD Sokhibul Munir, Jl.Pilang Kdl Rt.5/4 Kel /Kec.Grobogan Gubug. 081649505949

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

JUAL;MESIN PON PJQ 780 MERAK, Mesin PON ML 1930.081 2222 95657

BIMBEL LINCA MAT,FIS,KIM,ING Daerah Smg Tgh. 087 887 505 055 Biaya Terjangkau.089 677 259 779

SMG 4 J3

- MERCEDEZ -

SMG 4 J3

PRIME RENTAL GENSET 24.658176 Triana Bintang

SMG 4 J3

SMG 4 J3

ERTIGA GX MT`13 H,Slvr,Km Rendah Kondisi Terawat. Lihat pasti suka Hub: 081 724 5995

HILANG BPKB No.H-7427-JC, AN: TEGOEH WYNARNO HAROENO Jl.Sadewo V/16 Rt.5/9 Ungaran

CERDAS PRIVAT: BacaTulis TK,Mapel SD-SMP &TOEFL/TOEIC/ IELTS/ Conv. Target 2 Bulan Bisa. 089622201476

New Mazda 2R Mnl`10(K) TgnI drBr Kond Terawat Bantu Krdit,Proses Cpt,Tnp survey.081904420959

SMG 4 J3

SMG 4 J3

PERMATA TEMBALANG T:085100307275 T36 s/d T90,Ruko Pinggir Jln Ry Lingk.UNDIP yg sedang berkembang Disc.Harga, suku Bunga,UM,Souvenir

SMG 4 J3

- MAZDA -

SMG 4 J3

AIRBORNEINSTITUTE Buka Pendaftaran Diklat Staff Airline, Angk-34 min Lls SLTA Hub Sgr:0247609125

RUMAH READY TYPE 36/90 KLIPANG Persada Mas,Fasilitas Jalan 10m, Security 24 Jam Dll,Hanya 275 Jt Hub: 082242329215 - 085757574259

SMG 4 J3

SMG 4 J3

PLG 4 J2

Sebuah STNK Spmmerk HONDA warna hitam tahun 2013 No.Pol K3472 DR an. Sumiati da. Ds.Samirejo Rt.01 RW 06 Kec. Dawe Kab. Kudus

UMRAH AMAN & AMANAH, Mulai Rp25,5Jt-.Brkt 10,18,25 Nov & 2, 9, 16, 24, 30 Dec, Hub.KAISA LIL HAJJ,024 3559 678 /0812 2877 758

SMG 4 J3

PLG 4 J2

Hlg:STNK H5237EZ Siti MardhiahKS Jl.Tmn.Pleburan No.11 SMG

Hlg:STNK AA.6959.QA An.MahmudKaret Jl.Ombo 4/12 MGL

ZEBRA KURAS WC Di Jamin Bersih & Puas.Cakrawala Timur No.18 Smg Telp. (024) 7609683 / 7601651

SMG 4 J3

BTH ADM & CS ,D3(25Th) SMU (22Th) Single,Bisa Komputer. 085640804249 email: ratna14utomo@gmail.com

PLG 4 J3

PLG 4 J2

- SUMUR/WC -

Dibutuhkan Beberapa Sales, Driver u/ Go Car / Grab. Alamat Gajah Raya 28 B7-Smg. Telp: 0817247317

SMG 4 J3

Perum Ungaran Village,Sejuk,Stratgis Promo utk 10 Pembeli Pertama: Motor,Laptop,AC,Kulkas,TV.08522577760 9\b0

PANTHERROYAL`2000 53jt+Panther LM`2005 79,5jt. Hp.0818 817 967 SMG 4 J3

RHM Ltb225m Jl.Kartini Ry Ltb 325m Jl.Kartini Ry Ltb 325m Jl.Dr Wahidin Ry Ltb165m Terate Ry Ltb138m CepkaRyKt Pkl.08179503935

SMG 4 J3

Rmh 1 Lt, 4 Km Tdr, 3 Km Mandi. Srdl kulon,Bymnk.Jl.Berdikari PDAM Garasi 2 Mbl 1300 W LT 240 m Jl Lbr 5 Mnt dr Tol dr ADA 10 mnt dr transmart. Harga 25 jt,Nego.HP: 081390002454 SMG 4 J3

Disewakan Kantor Siliwangi Smg 3x4m. Mulai @1,25Jt/bln/@25rb/ org. AC,WIFI. IG:@ds_properties WA/LINE: 0878 7088 7888 SMG 4 J3

DISEWAKAN Ruko Bulanan/Tahunan Di Semarang.45Jt/Thn.4Jt/Bln, Tengah Kota Siliwangi Plaza/Peterongan/ Imam Bonjol.WA, 08 7777 887 888 SMG 4 J3

SMG 4 J3

Bisnis Nabung 350Rb, Ajak Teman Nabung Dapat Income 10Jt/Bln. CAR. 3inetworks. Salimgroup. 081298539429

- ISUZU Dibutuhkan Karyawan Laundry, Wanita 17-35th, Pria 16-25th. Hub: 0853 2922 2397

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

Dijual Rmh Siap Huni SHM LS 142m2 3KT,2Kmd,Garasi,Carport, Listrik, Pam Bs KPR. Muradi I Myrn dkt Bandara Akses Tol. Lingk Elite. 081225676709

DIKONT/JL CPT: RMH KOST 2Lt, Full Terisi, HM, PAM,Listrik 3500, Telpon,Bang Baru,Tgh Kota, LT.120, LB.220 Jl.Wotgandul Dalam II/155 Smg,Hub:0243552139, 024-3583313 WA : 0812 7388 2800

BU CPT TEMPAT USAHA Jl.Raya Ngalian,HM,LT400,LB600,Sdh Lkp IMB dan Ijin Usaha HO,Lstrik 40.000 W Line Telp 2 Hub: 081 7956 0113

SMG 4 J3

HONDA NEW CITY th.2005 VTEC Orisinil (Antik).085 100 155725

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

RENOVASI SOFA K.Tamu, Ukir,K.Mkn Dll.Budiman.3515411/ 085100128709

SMG 4 J3

SIRION`2015 Istw (H) Tgn 1, AN:Sndri Nol-Spet,Velg R`16,HP. 081390246009

Dian Motor, Jl Gajah 26A Smg Ford Fiesta 11 M/T silv ors istw

Ruko 2Lt, Tgh Kota, Dkt Ps.Bulu Tugu Muda. LT/LB:162/230. Bbs Bnjr,Cck Utk Usaha,Siap Pakai. Jl.Suyudono 171 Smg.Murah 1,4M. 081905270916 Dijual Rmh HM (TP)2Lt LT200 LB190 2KT,2K Pmbntu,2KM,Listrik 1300W Jl.Sinarsari Raya No. 426 Sinar Waluyo,Hub.Yoko 081 22 87 87 87

SMG 4 J3

FORD FIESTA 1.4 Th`2012 HITAM, Istimewa Sekali. Hub.NAGA MOTOR 024 - 7603253 / 0888 0653 9113 JUAL: CANGKANG SAWIT Utk INDUSTRI Pengganti Batu,Kwalitas Bagus DICARI FURNITURE Dalam jumlah besar (mentah) Jepara hub: 81278372150

SMG 4 J3

SMG 4 J3

SMG 4 J3

DIBELI:TV,KULKAS,AC,MSN CUCI & Alat Rumah Tangga atau Rosok Sgl Kondisi. Hub:085101428671/ SMS

KACA FILM MASTERPIECE~ O2 Organik,Spectrum,Infinity,Optix Gard Reza Kaca Film - 081 229 555 618

XENIA `2013 DELUXE, NO POL H Istimewa. Hubungi : NAGA MOTOR 024 - 7603253 / 0888 0653 9113

- FORD -

SMG 4 J3

TRUSSINDO STEELRangka atap baja ringan.Kwalitas utama brgaransi CV.Graha Paramitha 024-76745858

Espass 1.3 ZL Minibus 2004 silver sangat Istw AC/TP/VR. 43,5 Jt. Jl Barito 17 SMG, Hub: 0816661865

JUAL ATAU SEWA RUKO MADUKORO Raya, 3 Lantai Fasilitas Komplit Hub: 081 566 31150 SMG 4 J3

Cocock Investasi JL.Raya Kelas I JL.Ry Kandeman Batang ,SHM, 4.750m 600Rb/m (JL.Ry SemarangJakarta) Jl .\b0 Raya Subah Batang 840m,1Jt/m JL.Raya Petarukan Pemalang,216m 400Jt,Nego,KPR, Angsur08122923435 Bisa pakai Perantara, Komisi 2,5% SMG 4 J3

COCOK untuk rumah subsidi, Reksosari Suruh Kab.Smg,SHM, LT14.240m Jl Lebar 5m,80m dari Jl Provinsi kelas I,+-8000m sdh kering, Rp200 Rb/m,Nego,KPR,Aangsur, 08122923435 bisa pakai perantara ,Komisi 2,5% SMG 4 J3

DIPASARKAN KAVLING Siap Bangun Di Semarag. Ukuran 7X11 Harga 99Jt. Dekat SPBU,Minimarket & Pasar,SHM Paving 5 m, Hanya 100m Dari Jalan Raya. Hub: 0858 7092 2377 SMG 4 J3

Jl. Ry Muncul Banyubiru SHM 4099m Uk.80x50m2,Ada Rumah, Kolam,Ikan Listrik,Sumur,Rp.1Jt/m, NEGO,KPR, ANGSUR, 08122923435, KOMISI 1,5% SMG 4 J3

JUAL TANAH SHM 7.510M View kota & laut di pinggir jln raya Gunungpati Manyaran 1jt/m Nego. Hub. Kurniawan 081 642 55191. SMG 4 J3

Jual Tanah: 4 bidang HM Rata2 250 - 300m2 Lok.Sebelah Kampus UNDIP Tembalang, Cck Kos Mhsw & Hunian Elite. 08122839697 / 085102255596 SMG 4 J3

DIJUAL:TANAHDr.SUTOMO 47 SMG, HM,LT.394m2 (Depan RS Kariadi). Hub: 08112757118 SMG 4 J3

Jual Kavling Siap Bangun Uk. 6X14 2Jt/m2, Bisa Diangsur 18 Bln. Lokasi Dekat Exit Tol Ungaran. 081325574777 SMG 4 J3

Jual Kavling Siap Bangun. 1,5Jt/m2. Lokasi di The Armaya, Dekat Exit Tol Ungaran. Hub: 085870922377 SMG 4 J3

TANAH DIJUAL 188m2, Rata, A/n. Sendiri, Hanya 150m Dari Jl.Magelang Km7,4 YOGYA. Tri: 08118685148 SMG 4 J3

BU Cpt Rmh HM 2 Lt Bang Baru, LT75/ LB150,Jlr angkot,Ngaliyan dkt Alfa mart&Indomart, Hub:081326073720 SMG 4 J3

Dijual/sewa HM luas 80 m2/ 2 lantai Ruko jl Gajah Raya no 30D. Hub 082 137 137 708 SMG 4 J3

Jual RUMAH CEMPOLOREJO IV/1, AMARTA. SHM, LT/LB=169/140, 2LT, 5KT, 3KM, 650jt Nego. 0811248048

SALON INNEKE,Trk Wjh,Lps Andeng Tnp Oprsi,Jrwt Parah,Pth Bdn Wjh Bs Dtg Ke Rmh: 081 901 500 100 SMG 4 J3

SMG 4 J3

RmhBaruTgh Kota, Bgs, HM,91m2, Full bang, atap besi, Pntu Baja, Tdk Bnjir Tmn Arya Mukti Tmr. 08156541945 SMG 4 J3

CLUSTERAMPOSARI Kedngmundu Ready Sisa2Unit,LoksStrtgs,Harga Miring Lb38/72 Harga 384jt: 085200011153 SMG 4 J3

Hilang BPKBNopol R-5807-AW, an Dahlia Ginarosa Astra,Rejasa Rt3/2, Madukara, Banjarnegara SMG 4 J3

HUNIAN GASEM SUPER STRATEGIS Ready 2UnitWoltermonginsidi, Lb38 /Lt70,Harga 329jt: 085 2000 11153 SMG 4 J3

JL CPT RMHKarangrejo Jatingaleh Cocok Hunian Ataupun Kost2-an Lb90/Lt217 Cuma650jt:085200011153 SMG 4 J3

JUAL CEPAT RUMAH HUNIAN Pudak Payung Lb 65 / Lt 105 Jual 350jt. Hub : 085 2000 11153 SMG 4 J3

JUAL CEPATRUMAH VillaMulawarman LB 120/LT 187 Keramik Roman Harga 1 M. Hub : 085 2000 11153

CARI KEPALA Bkl/Teknisi, SA, Admin Onderdil Paham Komputer, Penjaga Toko Teknisi Mobil Bensin Efi & Solar,AC,Instalasi,KF,CL,PW, Audio,Jl.KH Agus Salim 226 Kudus SMG 4 J3

SMG 4 J3

KOST TEMBALANGLuas650/300 Dg Full Penghuni+Bonus FullFurnish, Total Kamar26KMDalam,4,2M: 085200011153 SMG 4 J3

PROMO INVESTASIPembukaan Gerbang Tirto Village Dengan Lb45/ Lt84 Harga 720jt.Hub : 085 2000 11153 SMG 4 J3

BU RUMAH+TANAH SHM PERUM GRIYA Sragi Permai Pekalongan Ls.440m 4 Kavling @150jt: 0822 9928 1957 SMG 4 J3

PROMO TIRTO VILLAGE TEMBALANG Dengan Lb 45 / Lt 84 Harga 720jt Hub : 085 32 99 99 864 SMG 4 J3

JUAL CEPAT:RUMAH KECIL TGH KOTA Widosari V, Luas 55 - HM Hub: 0811 290 419 SMG 4 J3

PERUMAHAN GRIYA SIRANDA ASRI Mijen Hrg.180Jt,DP:54Jt LT.120m2 Type 31. 082227795462-085848757504 SMG 4 J3

DIJUAL CPT,1 Unit Rmh (LT:466m2 LB:200m2) & Kavling Luas 700m2. 50m Dr Jl Jend Sudirman PWT.SHM NEGO.Hub : 0811 1011 365 SMG 4 J3


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

Pertamina Kendalikan Semburan Liar BLORA - Tim Penanggulangan Keadaaan Darurat PT Pertamina EP Cepu Field, Selasa (3/10) sore, berhasil mengendalikan semburan liar yang keluar dari Sumur Tungkul sejak 21 September 2017. “Kick sudah berhasil kami kendalikan, ini tinggal penyemenan,” jelas Manager Pertamina EP Cepu Field, Heru Irianto. Semburan di sumur minyak tua itu, 100 persen berhasil dikuasai, termasuk beberapa sumur lainnya telah dilakukan penyemenan, seperti disumur 9.Untuk well (sumur) TKL 25 yang menyemburkan gas campur air setinggi 35 meter, juga sedang tahap penyemenan sumur oleh tim.

Heru menjelaskan proses killing well akan berhenti hingga situasi kondisi di sumur sudah tidak ada lagi indikasi mengeluarkan semburan. Dia menjelaskan, proses killing well (menutup sumur) akan berhenti hingga situasi sudah tidak ada lagi indikasi mengeluarkan semburan. “Terima kasih kerjasama dan dukungan semua pihak, hingga killing well terlaksana dengan baik,” tambahnya. Dukungan dengan penuh

tanggung jawab, katanya, dilakukan oleh tim penanggulangan keadaan darurat, karena dengan sigap dapat mengatasi semburan liar. “Kesigapan tim penanggulangan keadaan darurat, akhirnya dapat menangani dalam waktu tidak terlalu lama,” tambahnya. Diberitakan sebelumnya, sumur minyak tua Tungkul 26 dan 9 di Dukuh Nglencong, Desa Botoreco, Kecaman Kunduran, Blora, terjadi semburan liar sejak Kamis (21/9) malam. Ribuan warga dari berbagai penjuru, berdatangan untuk melihat dari dekat kejadian alam langka itu. n K-9-ad

Banyak Warga Belum Dapat Fisik E-KTP JEPARA- Kalau di tingkat nasional masih menyisakan keruwetan, maka e-KTP (Kartu Tanda Penduduk Elektronik) di tingkat daerah, masih terus menyisakan persoalan. Di Kabupaten Jepara, kekurangan blanko e-KTP terus terjadi. Kendati sudah mengurus, ribuan warga belum bisa mendapatkan bentuk fisik asli yang sebenarnya. Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan di Disdukcapil (Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil) Jepara, Susetiyo, ada ribuan warga Jepara yang belum mendapatkan fisik asli e-KTP. Jumlahnya sampai Oktober 2017 ini mencapai 56.441 orang. Mereka selama ini sudah mengurus di Disdukcapil dan akhirnya harus puas menerima surat keterangan perekaman data. Beberapa waktu terakhir, Disdukcapil Jepara sempat mendapatkan kiriman jatah blanko e-KTP sebanyak 6.000

keping. Sebanyak 4.000 keping langsung digunakan untuk para pembuat e-KTP yang sudah mengurus sejak Oktober 2016 lalu. Sedangkan yang 2.000 keping akan diarahkan untuk melayani mereka yang sudah mengurus sejak 2014, namun belum mendapatkan secara fisik e-KTP. “Disdukcapil memang menerima blanko dalam dua tahap di bulan ini. Sebanyak 4.000 keping kita terima pada 20 September. Kemudian sebanyak 2.000 keping pada 29 September lalu. Semua langsung kami gunakan untuk mereka yang sudah mengurus perekaman data eKTP,” kata Susetiyo, Selasa (3/10). n Prioritas Karena blanko yang dikirimkan oleh Kementrian Dalam Negeri tidak sebanyak permintaan yang ada, maka Disdukcapil Jepara berusaha untuk

memprioritaskan mereka yang sudah melakukan perekaman data jauh-jauh hari. Sampai saat ini, kata dia, mereka yang sudah mengurus sejak 2014 dan 2015 juga masih ada yang belum menerima eKTP dalam bentuk fisik aslinya. Karena itu, Disdukcapil Jepara akan terus melakukan penyisiran data internal untuk mengetahui secara pasti berapa orang yang sudah mengurus sejak 2014 dan 2015, namun belum menerima e-KTP. Selama ini, karena tidak ada blanko, masyarakat yang mengurus perekaman data akhirnya hanya diberi surat keterangan kependudukan saja. “Surat keterangan itu sebenarnya berfungsi sama sebagai KTP. Namun tentu saja akan lebih baik kalau bisa mendapatkan keping e-KTP seperti fisik aslinya itu. Tapi mau bagaimana lagi, blankonya yang membuat pemerintah pusat,” ujarnya. n dis-ad

n Layani Pasien BPJS

Rumah Sakit Swasta Mengeluh KUDUS – Sejumlah rumah sakit swasta di Kudus berharap pemkab ikut berperan serta dalam membantu peningkatan pelayanan kesehatan yang ada di RS swasta. Pasalnya, dengan sebagian besar pasien BPJS, RS swasta kini harus berjuang untuk mengelola keuangan agar tetap bisa memperoleh laba. Hal tersebut terungkap saat rapat koordinasi rumah sakit swasta, RSUD dan lembaga pelayanan kesehatan lain dengan Komisi D DPRD Kudus, Selasa (3/10). Dalam kesempatan tersebut, RS swasta juga sedikit mengaku sedikit iri dengan RSUD. ”Terus terang kami iri dengan RSUD yang ditopang dengan dana APBD, sehingga tidak perlu lagi memikirkan operasional pegawai. Lha kami RS swasta harus pintarpintar mengelola keuangan agar tidak rugi,” kata dr Pujianto, Direktur RS Mardi Rahayu Kudus. Dengan dukungan dana APBD dan statusnya sebagai BLUD, gaji dari pegawai RSUD juga sudah sangat mencukupi. RSUD juga didukung dengan peralatan medis yang mumpuni. Sementara, di sisi lain,

RS swasta harus berjuang untuk bisa menutup biaya operasionalnya. Padahal, sebagai RS yang bekerja sama dengan BPJS, RS swasta juga dituntut memberikan pelayanan sesuai standar, meski pendapatan yang diterima su dah dipatok sesuai standar yang diberikan BPJS. Tak hanya itu, RS swasta sering mendapat sorotan tajam saat ada pasien yang kecewa terhadap pelayanan yang diterima. Sejauh ini 75 persen pasien RS Mardi Rahayu merupakan pasien BPJS. ”Setelah bekerja sama dengan BPJS, keuntungan yang diraih RS swasta menurun drastis. Tapi karena ini program nasional, mau tidak mau kami harus mendukung,” tandasnya. Oleh karena itu, Pujianto berharap ada dukungan dari pemkab untuk bisa mendorong RS swasta meningkatkan kualitas pelayanannya. n Insentif Senada, Direktur RS Islam Sunan Kudus, Nadjib Hasan mengatakan semestinya Pemkab Kudus bisa memberikan insentif berupa hibah kepada RS swasta untuk meningkatkan kualitas pelayanan-

nya. Dicontohkan Nadjib, dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) saat ini banyak yang ngendon dan semestinya bisa dialihkan untuk membantu RS swasta. ”Kami berharap, pemkab bisa memberi hibah agar RS swasta juga bisa meningkatkan pelayanan,” tandasnya. Sementara, Wakil Ketua Komisi D, Agus Ima kuddin menyatakan, pihaknya menyambut baik harapan dari RS swas ta. Menurutnya, sebagai instansi pelayanan kesehatan, semestinya harus ada penataan agar baik RSUD maupun RS swasta bisa sama-sama memberi pelayanan kesehatan terbaik ke masyarakat. ”Ini harus ditata jangan sampai RS malah rebutan pasien. Standar pelayanan harus ditingkatkan agar pasien benar-benar puas,” katanya. Terkait dukungan pemkab, Agus mengaku siap mengalokasikan anggaran untuk pengembangan pelayanan kesehatan di RS swasta. Apakah anggaran tersebut berbentuk hibah atau bentuk lain, akan disesuaikan dengan regulasi yang ada. n tom-ad

KELUHAN: Perwakilan RS swasta saat menyampaikan keluhannya ke Komisi D DPRD Kudus.n Foto: Ali Bustomi-ad

PASANG: Petugas sedang pasang well Head (kepala sumur) untuk proses penyemenan. n Foto: Wahono-ad

Dua Parpol Baru Konsultasi ke KPU BLORA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blora, secara resmi sudah memulai tahapan pendaftaran partai politik (parpol) peserta pemilihan umum (Pemilu) 2019 mulai Selasa (3/10), dengan membuka help desk pemilu di kantor KPU setempat. “Pendaftaran parpol peserta Pemilu 2019 sudah dibuka mulai Selasa hari ini. Sampai pukul 15:30 WIB belum ada parpol baru yang daftar,” jelas Ketua KPU Kabupaten Blora, Arifin. Menurutnya, KPU belum bisa memastikan semua parpol (baru dan lama) harus daftar serta ikut verifikasi, karena belum ada petunjuk formal dari KPU pusat.

“Kalau mengacu UndangUndang Nomor 7 Tahun 2017, parpol lama tidak pakai verifikasi parpol,” kata Arifin. Hanya ketentuan yang harus dipatuhi, kata dia, semua parpol harus menyerahkan salinan bukti keanggotaan parpol, dengan ketentuan secara nasional batas waktu pengiriman pada 16 Oktober 2017. Sejauh ini, lanjutnya, partai baru yang konsultasi ke KPU Blora baru ada dua, masing-masingmasing Partai Perindo dan Partai Beringin Karya. Pihaknya belum mendapat informasi lebih lanjut mengenai parpol baru lainnya. Diberitakan sebelum-

nya, KPU memulai melaksanakan tahapan Pemilu 2019. Tahapan itu, diawali dengan pengumuman pen daftaran partai politik (parpol) peserta Pemilu, 316 Oktober 2017. n Wajib Daftar KPU mengumumkan pendaftaran parpol dengan mengacu pada ketentuan Peraturan KPU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum

tahun 2019. Selain itu, berdasarkan ketentuan Undnag-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2017 tentang Penye lenggaraan Pemilu, setiap parpol yang berminat menjadi peserta pemilu wajib mendaftar ke KPU. Itu artinya, kata Arifin, partai lama atau yang menjadi peserta Pemilu 2014 dan partai baru wajib mendaftarkan ke KPU lagi dengan sejumlah syarat yang sudah diatur dalam UU 7 Tahun 2017. n K-9-ad


Rabu Pahing , 4 Oktober 2017

Hasil Lelang Proyek Jembatan Srowol Disorot BARANG BUKTI: Kapolsek Kejajar menunjukkan barang bukti berupa aki yang telah dicuri oleh residivis dari bengkel yang ada di Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo.■ Foto : Ilham Ardha-ad

Curi Aki, Tiga Residivis Dibekuk WONOSOBO – Jajaran Polres Wonosobo kembali berhasil menangkap tiga pelaku pencurian. Para pelaku tersebut merupakan residivis yang sudah empat kali masuk penjara, yakni Suj (35), CF (25) dan HR (35). Satu dari ketiga pelaku yang bernama Suj telah tertangkap usai melakukan aksi jahatnya bersama barang bukti berupa aki dan spare part kendaraan yang telah diambil dari sebuah bengkel yang berada di Desa Serang, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo. Sedangkan dula pelaku lain tengah menjadi buron. Pada hari Jumat (22/9) sekira pukul 02.00 WIB, Naspu selaku penjaga malam di Bengkel Eagle Motor yang ada di Desa Serang pada saat tidur tiba-tiba mendengar suara gaduh. Suara tersebut membuat Naspu terbangun kemudian mengecek keadaan. Kemudian saksi melihat dua orang tidak dikenal berusaha masuk ke dalam bengkel dengan merusak gembok pintu. “Lalu dia mengecek CCTV untuk melihat pergerakan pelaku dan menghubungi pemilik bengkel hingga melaporkan ke Polsek kejajar,” terang Kapolsek Kejajar AKP Sukirman di sela gelar perkara yang dilaksanakan di aula Polres Wonosobo, Selasa (3/10). CCTV Setelah mendapat laporan tersebut, kapolsek mengatakan pihaknya bersama unit Reskrim mendatangi sekaligus mengolah tempat kejadian perkara. Berkat rekaman CCTV yang ada di sudut ruangan bengkel tersebut, polisi berhasil melakukan penangkapan terhadap tersangka Suj. “Saat Naspu mengecek kambali ke TKP, ia menemukan satu buah AKI GS sudah pindah tempat yang tadinya di toko onderdil,” tambah kapolres. Menurut keterangan yang didapat, Kanit Reskrim Polsek Kejajar, Bripka Rudi Sutrisno menyebut para pelaku berprofesi sebagai dept colektor yang hendak menarik sebuah kendaraan roda dua di areal TKP tersebut, namun tak berhasil. Akhirnya ketiga pelaku, lanjut Rudi, memiliki ide untuk melakukan pencurian di bengkel setempat demi pulang membawa hasil dengan menunggu hari gelap. “Dua orang yang menjadi DPO ini terus kami gencarkan penangkapannya. Dengan adanya aksi jahat tersebut, pelaku pencurian dikenakan pasal 363 ayat 1 ke 3 ke 4 dan 5 KUH Pidana dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara,” pungkasnya.■ Ham-ad

Parpol Baru & Lama Diberikan Bimtek KARANGANYAR—Menyusul berdirinya partai politik baru, akan meramaikan pesta demokrasi. Bahkan di Karanganyar bakal terdapat empat partai politik (parpol) baru diperkirakan akan meramaikan pemilihan presiden dan legislatif pada tahun 2019 mendatang, dan mendampingi 12 parpol sebelumnya di Karanganyar. Hasil dari inventarsi dan pendataan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar, empat parpol tersebut masing-masing, Partai Perindo, Partai Idaman, Partai Solidaritas Indonesia dan Partai Berkarya.”Empat parpol ini dapat mengikuti pesta demokrasi dengan catatan lolos proses verifikasi,” Ketua KPU Karanganyar, Sri Handoko, Selasa (3/10). Bahkan sejumlah parpol yang ada maupun yang baru didata diberikan pengarahan dalam acara bimbingan teknis (bimtek) pendaftaran partai politik, Selasa (3/10). Menurut Sri, pendaftaran partai sebenarnya tersentralisasi, di mana dewan pimpinan pusat (DPP) masing-masing partai mendaftarkannya ke KPU pusat. “Semua dokumen diserahkan ke pusat. Hanya sja, yang berkaitan dengan keanggotaan, masing-masing partai di tingkat kabupaten/kota menyerahkannya ke KPU di masing-masing daerah,” jelasnya. Dia menambahkan, parpol dapat mengikuti pemilu harus memenuhi persyaratan. Salah satunya adalah jumlah kepengurusan dan keanggotaan di daerah. “Di Karanganyar, keanggotaan parpol yang harus dipenuhi partai untuk bisa mengikuti pemilu adalah 896 orang, atau seperseribu dari jumlah penduduk. Jika jumlah anggotanya di bawah angka tersebut, maka pendaftaran ditolak,” ujarnya. Setelah mendaftarkan jumlah keanggotanya, lanjutnya, KPU segera melakukan verifikasi administrasi. Setelah dinyatakan lolos, KPU kemudian akan melakukan verifikasi faktual ke lapangan, dengan mendatangi sejumlah anggota untuk memastikan apakah yang bersangkutan benar menjadi anggota partai atau tidak.■ Sut-ad

MUNGKID- Guna memastikan pembangunan yang dibiayai dana pemerintah berjalan baik, Komisi III DPRD Kabupaten Magelang melakukan tinjauan ke sejumlah lokasi proyek. Baik infrastruktur gedung maupun jalan dan jembatan. “Kami berharap, agar seluruh pembangunan infra-struktur yang dibiayai dengan anggaran negara dapat selesai tepat waktu, tanpa mengabaikan kualitas hasil pekerjaannya,” kata Ketua Komisi III, Yusuf Sakir, Selasa (3/10). Dia menyebutkan, tahun ini terdapat 34 kegiatan konstruksi yang terbagi dalam 152 paket dengan total anggaran Rp 278,5 miliar. Sejauh ini, baru 26 paket yang telah selesai dan 126 paket dalam proses pengerjaan. Dari 126 paket tadi, 12 paket sudah selesai lebih dari 50 persen dan 114 lainnya kurang dari 50 persen. Hal itu ditengarai akibat perencanaan kurang matang. Selain review design, sejumlah paket harus dilelang ulang atau mundur. Proses perencanaan pembangunan infrastruktur, menurut dia, kembali dipersoalkan kalangan anggota DPRD Kabupaten Magelang. Karena selalu memunculkan masalah saat sudah memasuki tahap pengerjaan di lapangan. Sakir menyebut sejumlah proyek infrastruktur perlu ada penyesuaian DED (detail engeneering design). Misal, pembangunan Pasar Muntilan dengan dana Rp 85.417.494.000 yang meninggalkan hasil survei Amdal dan Andalalin. “Dalam perencanaan semula akan dibangun basement, namun dalam pelaksanaannya hanya berupa lantai dasar,” katanya, mengemukakan beberapa temuan dari hasil tinjauan lokasi proyek APBD/APBN 2017 di berbagai titik.

ngan dana APBN senilai hamp- ir Rp 6 miliar. Desain proyek yang digarap PT SJ dari Kudus ini ada revisi. Terutama terkait kedalaman galian tanah pondasi dan ukuran besi kolom abutment. Hasil lelang proyek ini disorot kalangan LSM karena PT SJ mengajukan penawaran harga hingga 30 persen dari

total nilai pagu. “Patut dipertanyakan, mengapa rekanan berani turun harga sampai angka tersebut?” ujar Sakir. Wakil Ketua Komisi III, Gunawan Sugiarno, menyoroti talut Jembatan Sileng. Senderan sepanjang 50 meter dan tinggi 12 meter, tanpa penyangga beton bertulang. Dia khawatir, bangunan itu tak mampu bertahan lama. “Berpotensi ambrol tergerus arus banjir,” ujarnya. Kepala DPU-PR Kabupaten Magelang, Heriyanto, mengatakan, revisi desain karena harus disesuaikan kondisi lokasi pekerjaan. Penyedia jasa wajib

mengecek kembali kondisi lahan sebelum melakukan kegiatan. Seperti pada awal pembangunan Jembatan Sileng dan Jembatan Srowol. Menurut dia, kedalaman galian tanah pondasi agar benarbenar mampu menopang konstruksi kerangka jembatan yang akan diletakkan di atasnya. “Soal penurunan harga penawaran hingga 30 persen karena rekanan tersebut memiliki stok berbagai jenis material sesuai kebutuhan proyek yang akan dikerjakan,” kata Kabag Pembangunan, Hariyanto, dihubungi terpisah. TB-ad

■ Jembatan Srowol Begitu pula dalam pembangunan Jembatan Srowol deDISOROT: Pembangunan Jembatan Srowol yang disorot kalangan LSM karena rekanan menurunkan harga penawaran hingga sekitar 30 persen.■ Foto: Tri Budi Hartoyo-ad

Penunggak PBB-P2 Hanya 27 Persen MAGELANG- Angka wajib pajak bumi bangunan perkotaanpedesaan ( PBB-P2) di Kota Magelang yang belum melunasi kwajibannya hingga akhir September, relatif cukup kecil. Hanya sekitar 27 persen saja. “Dari jumlah keseluruhan wajib PBB-P2 di Kota Magelang yakni 36.251 wajib pajak yang belum melunasi pembayaraannya hanya sekitar 27 persen saja atau sebanyak 9.435 wajib pajak saja,” Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Magelang, Larsita, Selasa (3/10). Larsita mengatakan, untuk memaksimalkan pendapatan asli daerah yang bersumber dari PBBP2 tersebut, dalam waktu tiga bulan mendatang, pihaknya akan melakukan penyisiran terhadap wajib pajak yang belum melunasinya. Selain itu, bagi wajib pajak yang hingga batas akhir 30 September belum membayarnya akan

dikenakan sanksi berupa denda sebesar 2 persen setiap bulan dari nilai ketentuan pajak tersebut. Ia menambahkan, angka partisipasi masyarakat Kota Magelang untuk membayar pajak bumi bangunan Pedesaan Perkotaan (PBB-P2) tahun 2017 cukup tinggi. Hingga batas akhir masa pembayaraan PBB- P2 yang jatuh pada 30 September telah tercapai sebanyak 109,03 persen. “Dari target yang dicanangkan sebanyak Rp 5.600.000.000, hingga akhir September telah mencapai sebesar Rp 505.441.528,”katanya, Larsita mengatakan dibandingkan dengan tahun sebelumnya yakni 2016 lalu dalam periode yang sama yakni dari Januari hingga September, realisasi penerimaan dari sektor PBB-P2 di Kota Magelang juga mengalami peningkatan sebesar 18,20 persen. Menurutnya, dalam penerimaan PBB-P2 periode Januari hingga

September 2016 sebesar Rp 5.165.359.294. Sedangkan di periode yang sama pada tahun 2017 ini mencapai Rp 6.105.441.528. Ia menambahkan, dengan telah melebihi target perolehan pendapatan daerah yang bersumber dari PBB-P2 tahun 2017 ini, pihaknya mengapresiasi masyarakat Kota Magelang yang telah membayar kewajibannya dalam membayar PBB-P2 tepat waktu. “Kami mengapresiasi masyarakat yang telah memenuhi kewajibannya yakni membayar pajak tepat waktu,”katanya didampingi Kabid Pendapatan Wikan Kanugroho dan Kabag Humas Catur Sawahyo. ■ Partisipasi Larsita menjelaskan, tingginya angka partisipasi masyarakat Kota Magelang dalam membayar PBBP2 tepat waktu tersebut tidak lain dari berbagai upaya yang

dilakukan pihaknya. Seperti melakukan program PBB-P2 panutan bagi pejabat di lingkungan Pemkot Magelang dan jajaran Forpimda setempat. “Kami juga memberikan penghargaan bagi wajib pajak yang membayar lebih awal,”ujarnya. Ia menambahkan, pemberian hadiah bagi para wajib pajak yang membayar pajak lebih awal tersebut tidak hanya berlaku bagi para wajib pajak perorangan, melainkan juga bagi perusahan swasta, BUMD dan intansi. Kabid Pendapatan BPKAD Kota Magelang, Wikan Kanugroho menambahkan, PBB-P2 merupakan bagian dari pajak daerah yang menopang Pendapatan Asli Daerah (PAD). Menuruntya, realisasi PAD Kota Magelang hingga Agustus 2017 sebesar Rp 151,819 miliar atau 73,64 persen dari target Rp 206,161 miliar.■ Ias-ad

45 Desa Belum Laporkan Realisasi Dana Transfer Tahap I WONOSOBO - Pencairan dana transfer desa (DTD) Tahap II Tahun 2017 sebesar 76 miliar

berpotensi terhambat. Masih adanya 45 desa yang hingga akhir bulan September, belum

KERJA BAKTI: Salah satu kegiatan fisik dari penggunaan dana desa dengan bergotong royong membangun talud di salah satu Desa di Wonosobo. ■ Foto : Ilham Ardha-ad

melaporkan realisasi dana transfer tahap pertama, menjadi kendala pencairan dana untuk program pembangunan desa tersebut. Kasubbag Keuangan dan Aset Desa Bagian Pemerintahan Setda, Aldhiana Kusumawati mengungkap perihal keterlambatan laporan tersebut, ketika ditemui di ruang kerjanya, Selasa (3/10). “Alasan keterlambatan karena memang rata-rata mereka belum menyelesaikan kegiatan, sehingga belum bisa melaporkan,” ujar Aldhiana. Karena itu, pihaknya berupaya mendorong agar desadesa yang masih belum memenuhi kewa-jiban melaporkan realisasi DTD Tahap I agar secepatnya setor karena ini akan menghambat pengajuan dana tahap kedua Tahun 2017. Bagian Pemerintahan Setda, diakui perempuan yang akrab

disapa Dina itu sudah melakukan berbagai upaya agar desa dapat melaporkan realisasi DTD sesuai target waktu yang ditetapkan. “Langkah yang sudah kami lakukan antara lain melalui Bimbingan Teknis (Bimtek) laporan dan SPj di Kecamatan, pendampingan oleh Kecamatan maupun pen-damping desa, hingga secara rutin melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) kegiatan fisik ke desa,” tutur Dina. ■ Dua Minggu Kepada ke-45 desa yang belum menyampaikan laporan mereka, Dina mengungkap target pihaknya adalah sampai akhir minggu pertama Oktober. “Karena pen-gajuan pencairan dana ke Kemenkeu via KPPN hanya dapat dilakukan apabila laporan realisasi tahap pertama

minimal 75 % desa sudah menyetorkan, sementara sekarang baru ada di angka 60,74%,” imbuhnya. Apabila target di akhir mi-nggu pertama Oktober ini tercapai dan dapat mengajukan pencairan, menurut Dina, ma-sih dibutuhkan waktu sekitar 2 minggu sampai dana desa dari APBN tersebut dapat ditransfer ke APBD Kabupaten. Secara realistis, Dina menyebut waktu sampai akhir Tahun 2017 yang hanya tinggal menyisakan ku-rang dari 3 bulan akan mempersempit gerak desa untuk menyelesaikan kegiatan. “Semua memungkinkan diselesaikan, namun untuk ke-giatankegiatan fisik juga harus berhitung dengan kondisi cuaca, sehingga kami berharap agar desa-desa yang belum melaporkan realiasi

DTD Tahap I benar-benar serius menyikapi hal ini,” tegasnya. Pemerintah kabupaten, diungkapkan Dina, juga telah meluncurkan aplikasi berbasis internet yang dapat dimanfaatkan untuk memantau langsung progres Desa dalam mengalokasikan dana untuk pembangunan. “Dua situs, ada data desa.wonosobokab.go.id dan apbdes. wonosobokab.go.id yang dapat menampilkan progress kinerja desa dalam hal pengelolaan dana desa dan dapat digunakan sebagai media audit sosial sederhana,” terang nya. Harapannya, dengan sudah adanya transparansi tersebut, kinerja pemerintah desa akan terpacu dan terhindar dari keterlambatan, baik penyelesaian kegiatan maupun laporannya. ■ Ham-ad


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

Cipaku Dirintis Jadi Desa Wisata Cagar Budaya PURBALINGGA– Desa Cipaku Kecamatan Mrebet bakal dirintis menjadi Desa Wisata Cagar Budaya. Pasalnya desa tersebut memiliki potensi wisata cagar budaya yang layak dikembangkan. Rencana itu diungkapkan Kepala Dinas Pariwisata Pe muda dan Olah Raga (Din budparpora) Imam Hadi dalam Family Trip Potensi Wisata Purbalingga, Selasa (3/10). Kegiatan tersebut di ikuti biro wisata dan se jumlah war tawan. “Tahun ini kita coba dekla-

rasikan satu desa wisata cagar budaya di Desa Cipaku, Mrebet. Potensi benda cagar budaya sudah cukup banyak kita tinggal menambah saja,” terangnya. Menurut Imam, di Cipaku terdapat benda benda peninggalan sejarah. Di antaranya prasasti Lingga Yoni dan Batu Tulis. Selain itu saat ini Ka-

bupaten Purbalingga tengah mengembangkan sejumlah desa wisata dimana kecepatan perkembangannya mencapai di atas 300 persen. ■ Sisi Ekonomi Dengan membentuk desa cagar budaya, lanjutnya, diharapkan Kabupaten Purbalingga bisa mengimplemen tasikan paradigma terakhir dari pengembangan cagar budaya yakni pengembangan cagar budaya dari sisi ekonomi. “Nantinya, museum dan tempat-tempat cagar budaya bisa menjadi lokasi wisata yang menarik dan bisa mem biayai dirinya sendiri,” ung kapnya.

Terkait pembahasan draf Raperda Pengelolaan dan Pelestarian Cagar Budaya, Imam menandaskan sebagai daerah yang memiliki potensi cagar budaya yang sangat besar, maka perlu diatur dengan sebuah Peraturan Daerah (Perda). Peraturan tersebut mengacu pada Undang Undang Nomor 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya dan Perda Cagar Budaya yang sudah terlebih dahulu dimiliki Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. “Mudah-mudahan Purbalingga tidak termasuk daerah yang terlambat menyusun Perda tentang Cagar Budaya,” harapnya. ■ ST-ad

BATU TULIS : Prasasti Batu Tulis dari abad 4 Masehi ditemukan di Desa Cipaku Kecamatan Mrebet, Purbalingga. Desa tersebut diusulkan jadi desa cagar budaya karena banyak ditemukan benda benda bersejarah. ■ Foto :Joko Santoso-ad

PKB Banyumas Buka Poling untuk Empat Bacabup PURWOKERTO – DPC PKB spanduk tersebut terpampang hanya tiga bacabup yang mengBanyumas mulai melaksanakan nama dan foto calon, kemudian ikuti program poling yaitu BBA, program publikasi dan poling dilengkapi dengan petunjuk Mardjoko dan Asrofudin. Namun menjelang dipasangnya spandukbersama untuk para bakal calon mengikuti poling. Pertama harus registrasi terlebih spanduk publikasi, bacabup bupati (bacabup) yang mendaftar di partai tersebut. Hanya saja tidak dahulu dengan ketik Reg#bu- lainnya, Ifan menyatakan mengsemua calon mengikuti program patiku#nama pengirim kemudian ikuti program publikasi dan poling. “Tentu saja ada biayanya untuk poling yang diinisiasi DPC. Dari dikirim ke nomor 085741444454, enam bacabup yang mendaftar, kemudian dilanjutkan dengan program ini, dan empat calon hanya empat yang ikut program ketik vote#bupatiku#nama calon tersebut berkomitmen untuk kemudian dikirim ke nomor mengikutinya, mempercayai DPC poling. PKB untuk mempublikasikan Ketua DPC PKB Banyumas, 085741444454. pencalonan mereka, ini merupakan Habib Mahfud, Selasa (3/10) satu bentuk komitmen awal dari mengatakan, meskipun tidak ■ Masukan Meskipun program tersebut para calon kepada PKB. Pak Ifan mengikuti program sosialisasi dan poling, namun nama dua bacabup tidak wajib diikuti bacabup, namun sendiri baru tadi malam (red, tetap diajukan ke DPP. Bacabup Habib Mahfud menyatakan, hasil kemarin malam) menghubungi yang mengikuti program poling poling ini akan menjadi masukan kita, menyatakan ikut program yaitu Bambang Barata Aji (BBA), DPC kepada DPP, dalam me- poling,” kata Habib Mahfud. Terkait tahapan penjaringan Asrofudin Nur Widodo, Mardjoko mutuskan rekomendasi. Awalnya, dan Ifan Haryanto. Sementara dua bacabup yang tidak mengikuti poling yaitu Warman dan Nina Nuryana Setiawati. “Program publikasi dan poling ini sifatnya tidak wajib dan DPC juga tidak memaksa calon untuk mengikuti. Jadi bagi calon yang tidak ikut program, namanya tetap kita ajukan ke DPP. Hanya saja, hal tersebut menjadi catatan bagi kami, tentang komitmen calon terhadap PKB,” terangnya. Dalam program publikasi dan poling ini, para calon juga diuntungkan, karena tim PKB akan membuat spanduk yang disebar pada tiap-tiap desa/kelurahan di SPANDUK: Spanduk poling bakal calon bupati yang dibuat oleh DPC PKB Kabupaten Banyumas. Dalam desa/kelurahan di Banyumas. ■ Foto: Dok/Hermiana E Effendi-ad

bacabup di PKB, Habib Mahfud mengatakan, nama-nama calon sudah dikirimkan ke DPP. Rencananya, hari Senin (9/10), enam bacabup akan diundang DPP untuk mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK). Hasil UKK ini juga menjadi salah satu indikator untuk menentukan rekomendasi. “Sejauh ini, peluang calon untuk mendapatkan rekomendasi dari DPP PKB masih sama. Setelah itu akan ada uji kelayakan dan kepatutan yang dilaksanakan langsung di DPP. Hasilnya menjadi salah satu pertimbangan rekomendasi, termasuk hasil poling yang digelar DPC, juga akan menjadi pertimbangan,” jelas-nya. ■ hef-ad

Banyumas akan dipasang pada tiap

Air Keruh di Cilongok Akibat Bukit Longsor BANYUMAS – Dalam beberapa hari terakhir, air di wilayah Kecamatan Cilongok dan sekitarnya kembali keruh. PT Sejahtera Alam Energy (SAE) selaku pelaksana proyek pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTPB) di lokasi tersebut menyatakan, keruhnya air akibat ada bukit yang longsor. Namun, bukit tersebut bukan dalam titik pengerjaan PT SAE. “Ada bukit yang longsor dan

aliran airnya mengarah ke Sungai Prukut di Cilongok. Namun, lokasi longsor tersebut sebenarnya bukan di lokasi pengerjaan kita,” kata Direktur PT SAE, Bregas Hari Rohadi, Selasa (3/10). Menurutnya, titik longsor terdeteksi ada dua, yaitu pada titik kilometer 27 dan 27,9. Sedangkan lokasi pengerjaan yang sedang dilakukan PT SAE, saat ini pada titik kilometer 26 dan 28,5. Lokasi pengerjaan tersebut berjarak

sampai 3,5 kilometer dari lokasi bukit yang longsor dan menyebabkan air keruh. Meskipun begitu, PT SAE tetap berusaha untuk melakukan penanganan secepatnya pada lokasi longsor. Mengingat sekarang ini sedang musim hujan, sehingga aliran air dari atas akan cepat sampai ke bawah dan membawa material longsoran. Khusus di lokasi terdampak, kata Bregas, posko PT SAE di Cilongok

selalu berkoordinasi dengan berbagai elemen masyarakat setempat dan warga yang terkena dampak. Menurutnya, selama air keruh disalurkan air bersih empat tangki per hari untuk enam desa yang terdampak. “Kejadian longsor bukan di area pengerjaan kita, tetapi kita tetap lakukan upaya penanganan dan untuk warga terdampak juga kita beri pasokan air bersih,” terangnya. ■ hef-ad

AKBP Djoko Julianto Kapolres Cilacap CILACAP – Pucuk pimpinan Polres Cilacap kembali mengalami pergantian. Adalah AKBP Djoko Julianto yang kini resmi menjabat sebagai kapolres menggantikan AKBP Yudho Hermanto yang mendapat jabatan baru sebagai Kasubbag Trimlap Bag Yanduan Divpropam Polri. Sedangkan Djoko diketahui sebelumnya menjabat sebagai Sekpri SERAHTERIMA JABATAN: Jabatan Kapolres Cilacap diserahkan dari AKBP Yudho Hermanto kepada AKBP Djoko Julianto. ■ Foto: dok.polres-ad

Waka-polri Spripim Polri. Estafet tongkat komando ini dilaksanakan dalam acara serah terima jabatan yang sudah dilaksanakan di gedung Borobudur Polda Jateng pada Senin (3/10) lalu. Acara dipimpin langsung Kapolda Jateng Irjen Pol Condro Kirono dan dihadiri Wakapolda Brigjen Pol Indrajit. Pasca sertijab tersebut Wakapolres Cilacap Kompol Hary Ardianto menyampaikan jika pergantian pejabat itu merupakan hal yang wajar sekaligus sebagai kebijakan dari pimpinan pusat untuk memberikan kesempatan pe-

ngalaman dalam berdinas dan jenjang karir bagi pejabat yang bersangkutan. “Yang jelas kami perwira staf dan seluruh anggota Polres Cilacap dan Polsek jajaran siap untuk mendukung program kebijaksanaan dari pimpinan yang baru dan akan menyelesaikan program kebijaksanaan dari pimpinan lama yang belum terselesaikan,” tandasnya. Ia juga mengingatkan dalam pergantian kapolres ada kalanya dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab yang akan mengambil keuntungan dari momentum

tersebut. Modus operandi yang sering terjadi, kata dia, antara lain penipuan dengan mengaku sebagai kapolres dan meminta transfer sejumlah uang untuk operasional kepada masyarakat. “Masyarakat jangan mudah percaya dan mau menuruti jika ada orang yang mengaku ka-polres dan minta tranfer uang,” tegas Waka Polres di ruang kerjanya. Ia bahkan menekankan, jika ada masyarakat yang merasa mengalami kejadian ini untuk segera melaporkan ke polisi. ■ Ady-ad


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

■ Antisipasi Banjir

Drainase Kertijayan-Podo Dikeruk KAJEN - Masyarakat di sekitar ruas Jalan Kertijayan-Podo, Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan, mengkhawatirkan banjir jika musim hujan tiba. Pasalnya, masyarakat menilai ruas jalan sepanjang 4.771 meter ini dibeton terlalu tinggi, sehingga jika hujan air akan meluap ke rumah-rumah warga di sepanjang kanan-kiri jalan. Kabid Bina Marga, DPU dan Taru Kabupaten Pekalongan, Arif Gunawan, dikonfirmasi hal itu, Selasa (3/10), menyatakan, ruas Jalan Kertijayan, Bligo hingga Podo akan ditingkatkan menjadi jalan kelas 2 untuk menunjang ekonomi Kabupaten Pekalongan. Sehingga, untuk menunjang kelas jalan tersebut konstruksi jalan ditingkatkan dari perkerasan lunak aspal menjadi rigid beton. “Mengenai dampak dari peninggian jalan terhadap drainase kota, di APBD -Perubahan 2017 sedang dilaksanakan DED drainase ruas jalan tersebut. Mengenai fisiknya dilaksanakan tahun 2018. Terkait permasalahan sebentar lagi akan memasuki mu-

DIBETON: Ruas Jalan Kertijayan Bligo hingga Podo dibeton untuk menunjang perekonomian Kabupaten Pekalongan. Dampak dari peninggian jalan ini, pada tahun 2018 akan digarap drainase di sekitarnya.■ Foto: Hadi Waluyo-ad sim penghujan, saluran lama yang ada sekarang akan dilakukan pengerukan,” terang dia. ■ Konstruksi Dijelaskan, pekerjaan rigid beton ruas jalan Kertijayan hingga Pertigaan Podo dilaksanakan oleh PT Putra Kalimantan, dengan nilai proyek Rp 30.369.-

286.000. Waktu pelaksanaan pekerjaan 150 hari kerja. Menurutnya, panjang yang ditangani dari perbatasan Kota Pekalongan di Kertijayan hingga Pertigaan Podo 4.771 meter. “Konstruksi jalan menggunakan rigid beton,” terang dia. Pemilihan kontruksi rigid beton, lanjut dia, dengan beberapa

pertimbangan. Di antaranya, ruas Kertijayan hingga Bligo kelas jalan II, LHR tinggi, namun daya dukung tanah di bawah standar kelas jalan II. Sehingga, pada titik-titik tertentu menggunakan rigid. “Untuk yang kondisinya jalan masih baik cukup di-overlay memakai aspal,” katanya.■ haw-ad

Pemandu Lagu Diminta Waspadai Bahaya Narkoba KAJEN - Puluhan perempuan pemandu lagu (PL) yang bekerja di sejumlah kafe atau tempat hiburan malam di eks lokalisasi Kebunsuwung di Desa Sidomukti, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, dibina oleh polisi, Selasa (3/10). Mereka mendapat penyuluhan tentang bahaya narkoba dan mendapat siraman rohani dari anggota Satuan Binmas Polres Pekalongan. Kegiatan tersebut dilakukan guna mencegah peredaran dan juga pemakaian narkoba di tempat-tempat hiburan malam yang ada di Kabupaten Pekalongan. Sehingga tidak ada karyawan maupun pemandu lagu di tempat hiburan malam yang mengkonsumsi narkoba jenis apapun. Penyuluhan dan pembinaan rohani tentang bahaya penyalahgunaan narkoba ini dihadiri oleh Kasat Binmas AKP Guntur Tri Harjani dan anggotanya, serta Bhabinkamtibmas desa setempat.

■ Membahayakan Kasubag Humas Polres Pekalongan, AKP M Dahyar, di sela-sela penyuluhan, mengatakan, dalam kegiatan tersebut petugas memberikan penjelasan kepada para karyawan karaoke maupun para pemandu lagu tentang jenis-jenis narkoba yang sangat membahayakan bagi kehidupan. Termasuk harus mewaspadai adanya bentuk narkoba yang dikemas sebagai pelangsing dan bisa membuat orang ketagihan. “Narkoba itu sangat berbahaya dan jenisnya juga sangat banyak. Jadinya kita mengimbau kepada semua karyawan di sini supaya tidak sampai ikut-ikutan menjadi pengguna narkoba,” terang dia. Selain mendapatkan penyuluhan terkait bahaya narkoba, para pemandu lagu di tempat hiburan malam tersebut juga mendapatkan ceramah agama dari Aiptu Jarwo Dengan harapan, para pe-

MANGKRAK - Puluhan sepeda motor Dinas Pertanian kini hanya teronggok dan berdebu karena sudah tidak dipergunakan lagi sehingga memakan tempat parkir.■ Foto : Probo Wirasto.

Puluhan Motor Dinas Terbengkelai PEMALANG - Sekitar 50 sepeda motor dinas (modin) di Dinas Pertanian Kabupaten Pemalang terbengkelai.Sepeda motor tersebut dulunya merupakan bantuan dari pemerintah pusat maupun propinsi dan kabupaten untuk para petugas penyuluh lapangan dan mantri tani. Karena sudah tidak dapat digunakan, kini hanya teronggok di tempat parkir dan dinilai mengganggu. Padahal sudah berlangsung setahun lebih. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Pemalang, Suharto, melalui Sekretaris Dinas, Aris Munandar, Selasa (3/10), tidak memungkiri keberadaan puluhan sepeda motor tersebut cukup mengganggu. Selain memakan tempat parkir, kondisinya juga kotor. Secara umum sepeda motor tersebut ada tiga jenis yakni dari pusat dengan plat nomor B, dari propinsi dengan plat nomor H dan Kabupaten dengan plat nomor awal G. Untuk motor bantuan pusat merupakan bantuan dari Dirjen Pertanian sekitar tahun 2006, sedangkan yang dari propinsi berasal dari Dinas Pertanian tahun 2009. Sebelumnya diperuntukkan bagi penyuluh pertanian. Selain itu pada tahun 2000 juga ada

droping sepeda motor dari pemerintah daerah yang digunakan untuk para mantri tani. “Sebenarnya kita sudah mengusulkan untuk segera dihapuskan melalui lelang sesuai prosedur yang selama ini digunakan. Namun memang sampai saat ini belum dapat dilaksanakan,”jelasnya. ■ Menurun Menurut Aris, sebenarnya untuk sepeda motor yang berasal dari pemerintah kabupaten maupun provinsi sudah tidak masalah karena sudah dihibahkan. Hanya saja untuk yang berasal dari pemerintah pusat belum bisa karena proses hibahnya belum selesai. Meski pihaknya sudah melaporkan hal tersebut, bahkan sudah diperintahkan untuk mendata serta mendokumentasi kendaraan yang ada untuk dilaporkan kembali, tapi sampai saat ini keterangan hibahnya belum turun. Dengan demikian diharapkan prosesnya dapat segera mungkin terselesaikan. Jika terlalu lama, selain akan menganggu juga bisa berakibat semakin menurunnya nilai ekonomis sepeda motor yang akan dilelang karena tidak ada perawatan khusus.■ Obo-ad

mandu lagu di tempat karaoke tersebut tetap mendapatkan pencerahan tentang agama. “Kita berharap nantinya kegiatan semacam ini akan kita gelar secara rutin. Tujuannya supaya para karyawan maupun para pemandu lagu di sini mempunyai sifat religi dan selalu taat untuk beribadah. Kita harap mereka bisa mencari pekerjaan lain yang lebih baik,” ungkapnya. ■ haw-ad

Pelanggaran Tilang Capai 35.605 Kasus BREBES – Kasus pelanggaran lalu lintas bagi pengunaan kendaraan bermo- tor sejak periode Januari-akhir September 2017 relatif cukup tinggi. Terbukti, jajaran Satlantas Polres Brebes selama periode tersebut, sudah menindak sebanyak 35.605 kasus pelanggaran berupa tilang. Di samping itu, pelanggaran berupa sanksi teguran bagi pengguna kendaraan sepeda motor selama digelarnya operasi rutin di jalan mencapai 31.585 kasus. Foto: Eko Saputro “Banyaknya pelanggaran AKP Arfan Zulkan S lalu lintas, baik berupa tilang maupun sanksi teguran menunjukkan masih rendahnya kesadaran dan tertib berlalu-lintas para pengguna kendaraan di jalan. Padahal, kita sudah berupaya melakukan sosialisasi tentang masalah tertib berlalu lintas, berupa kegiatan bersifat preentif dan preventif,”tandas Kasatlantas Polres Brebes AKP Arfan Zulkan SIpayung SH SIK melalui Kanit Patroli/Turjawali Iptu Suroto saat dihubungi, Selasa (4/10). Suroto menjelaskan, selama kurun waktu Januari-akhir September ini, jumlah denda yang diperoleh akibat pelanggaran lalu-lintas para pengguna kendaraan bermotor mencapai Rp 2.572.641.000. “Khusus pengguna kendaraan yang terkena tilang, jumlah kasus yang terbanyak akibat tidak dilengkapinya surat kendaraan bermotor. Di mana, mereka tidak bisa menunjukkan surat ijin mengemudi (SIM)-nya saat berkendaraan di jalan,”papar Suroto. ■ Dieleminasi Dikatakan, jika masyarakat sudah bisa memahami tentang sosialisasi terkait tertib berlalu-lintas yang selalu dilakukan oleh jajaran Satlantas Polres Brebes, tentunya terjadinya lakalantas di wilayah hukum Polres Brebes bisa dieliminasi. “Satlantas Polres Brebes juga tidak henti-hentinya selalu menghimbau kepada masyarakat pengguna kendaraan bermotor, agar selalu mematuhi dan tertib berlalu-lintas. Selain itu, kami berharap pula agar masyarakat juga selalu membudayakan keselamatan sebagai kebutuhan berlalu-lintas di jalan,”papar Suroto. Dijelaskan, jajaran Satlantas Polres Brebes mengharpakan pula kepada masyarakat khsususnya para pengguna kendaraan bermotor agar budaya tertib berlalu-lintas tidak hanya sebatas slogan semata. Namun, yang utama bahwa melalui tertib berlalu-lintas efeknya akan memberikan rasa aman dan nyama bagi diri sendiri maupun orang lain. ■ ero-ad

DPRD Dorong Perkembangan UMKM Batik di Kota Santri KAJEN - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kabupaten Pekalongan mencapai 44 ribu. UMKM ini memiliki peran sentral dalam perkembangan ekonomi di daerah. Oleh karena itu, DPRD Kabupaten Pekalongan mendorong pemerintah daerah untuk mengembangkan dan memberdayakan UMKM yang tumbuh subur di Kota Santri tersebut, agar bisa lebih maju dan berdaya saing. Untuk memotret perkembangan UMKM, Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan mengunjungi Kampung Batik Gemah Sumilir di Desa Gumawang, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, Selasa (3/10). Dalam kunjungannya ini, Hindun didampingi anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pekalongan, Supriyati, dan Kabid UMKM Disperindagkop UMKM setempat, Septi Wijaya. Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Hj Hindun, menyatakan, dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, dirinya didampingi anggota Komisi B Supriyati mendatangi Kampung Batik Gemah Sumilir. Dikatakan, kampung batik ini merupakan wadah beberapa UMKM di Kabupaten Pekalongan, utamanya UMKM batik. Apalagi, lanjut dia, di kampung batik ini diproduksi batik khas Pekalongan, yakni batik ‘sembilan kawung, sembilan bintang’.

Menurutnya, batik khas Pekalongan ini merupakan produk perajin batik lokal Kabupaten Pekalongan, sehingga batik tersebut perlu dipasarkan secara luas agar masyarakat Kabupaten Pekalongan mengenalnya. “Batik khas Pekalongan ini bisa menjadi karya perajin batik Kabupaten Pekalongan, sehingga kita harapkan bisa dipatenkan,” ujar Hindun. Dikatakan, DPRD mendorong kepada Bupati Pekalongan Asip Kholbihi agar segera melaunching batik khas Pekalongan tersebut. Batik ‘sembilan kawung, sembilan bintang’ sendiri memiliki filosofi Kabupaten Pekalongan. “Ini punya filosofi bagi Kabupaten Pekalongan. Harapan kita bisa segera di-launching, sehingga segera diperkenalkan kepada masyarakat sebagai ciri khas batik Kabupaten Pekalongan,” katanya. Disampaikan, harapan lainnya, batik ciri

khas Kabupaten Pekalongan tersebut bisa dipakai sebagai seragam Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Pekalongan. “Jika batik ini dipakai oleh seluruh ASN di Kabupaten Pekalongan maka akan bisa meningkatkan ekonomi masyarakat, terutama UMKM di Kabupaten Pekalongan yang jumlahnya mencapai 44 ribu. UMKM ini bisa berkarya dan berkreasi, selanjutnya dipasarkan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Pekalongan,” tandasnya. ■ Generasi ke generasi Ditambahkan, DPRD akan terus mendorong batik sebagai karya leluhur agar dijaga terus menerus dari generasi ke generasi. Untuk itu, pemda harus memfasilitasi para pelaku UMKM, utamanya pembatik ini agar terus bisa berkarya. Fasilitasi oleh pemda itu terutama dalam bidang permodalan dan pe-

masarannya. “Dinas terkait ini harus bagaimana memfasilitasi produk-produk yang dihasilkan masyarakat kita agar bisa memberikan kontribusi bagi mereka, dalam hal ini meningkatkan perekonomiannya, dan tentunya kontribusi dalam pembangunan di Kabupaten Pekalongan,” imbuhnya. Sementara itu, pembina Kampung Batik Gemah Sumilir, Sunoto, mengatakan, batik ‘sembilan kawung, sembilan bintang’ ini hasil batik pesisiran. Menurutnya, logo Kabupaten Pekalongan adalah dari batik pesisiran. “Dulu ketika batik pesisiran muncul berbarengan dengan logo Kabupaten Pekalongan, sehingga di logo itu ada warna-warna seperti batik coletan di Kabupaten Pekalongan. Oleh karena itu, kami memunculkan batik ‘sembilan kawung, sembilan bintang’ ini. Semoga ini bisa menjadi branding batik Pekalongan,” katanya. ■ Adv-ad

DORONG UMKM: Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Hj Hindun, mengunjungi Kampung Batik Gemah Sumilir di Gumawang, Kecamatan Wiradesa, kemarin. Kunjungan ini dalam rangka Hari Batik Nasional dan mendorong pengembangan UMKM, utamanya batik di Kabupaten Pekalongan.■ Foto: Hadi Waluyo-ad


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

24°C 33°C

23°C 32°C

24°C 33°C

24°C 33°C

23°C 32°C

24°C 32°C

Sumber : BMKG Jawa Tengah

TUNJUKKAN WAWASAN: Sebanyak 1.000 siswa dan guru SMP Negeri 21 menunjukkan Koran Pagi Wawasan, sebelum dibaca secara serempak di halaman sekolah di Jalan Karangrejo, Banyumanik Semarang, pukul 07.00 WIB, Selasa (3/10). n Foto: Heri Suyanto-Ks

n Bolos Sekolah, Bermain di Bundaran Tugumuda

Siswa SD Diamankan

GURU MEMBACA: Para Guru SMP Negeri 21 membaca Koran Pagi Wawasan. n Foto: Ist-Ks

TUGUMUDA-Petugas Satpol PP Semarang menggelar operasi ketertiban masyarakat di berbagai tempat di Kota Semarang. Dalam operasi, kemarin, petugas mengamankan sejumlah siswa salah satu sekolah dasar di Kota Semarang di kawasan Tugumuda. Mereka diamankan petugas lantaran bolos sekolah saat jam pelajaran dan memilih bermain air bersama-sama di Bundaran Air Mancur Tugumuda Semarang. “Mereka saya tanya masih duduk di sekolah dasar di Semarang, dan bolos sekolah” kata Kasi Trantibmas Satpol PP Kota Semarang Sudibyo kepada Wawasan, Selasa, (3/10). Ia mengatakan, razia ini digelar untuk melakukan penertiban masyarakat di kota Semarang. Adanya info dari masyarakat sekitar, banyak para pelajar AMANKAN: Beberapa pelajar di Kota Semarang berhasil diamankan Petugas Satpol PP Kota Semarang, di Bundaran Air Mancur Tugu Muda Semarang, Senin, (2/10). Foto: Shodiqin

Bersambung ke hlm 19 kol 3

MENCERITAKAN: Tiga siswa SMP Negeri 21 Semarang menceriatakan pengalaman membaca Koran Pagi Wawasan.n Foto: Ist-Ks

Tumbuhkan Budi Pekerti, Siswa SMP Neg 21 Dorong Gerakan Literasi Sekolah

BANYUMANIK- Dalam upaya menumbuhkan budi pekerti siswa, SMPN 21 Semarang mendorong Gerakan Literasi Sekolah (GLS). Gerakan ini bertujuan agar siswa memiliki budaya membaca dan menulis, sehingga tercipta pembelajaran yang Bersambung ke hlm 19 kol 3

Rabu, 4 Oktober 2017 Kamis (5/10)

DHUHUR 11.31

14.36

17.37

18.44

04.07

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks

n Pilgub Jateng 2018

KPU Kota Dapat Kucuran Rp 29 Miliar BALAIKOTA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang akan mendapat kucuran dana sebesar Rp29 miliar untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2018 mendatang. Hal itu disampaikan Ketua KPU Kota Se-

marang Henry Wahyono kepada Wawasan di Balaikota, Selasa (3/10). Menurutnya, angka ini jauh lebih tinggi daripada anggaran yang digunakan dalam Pilwakot 2016 lalu. “Saat itu, anggaran total yang dibutuhkan

adalah sekitar Rp25 miliar,” terangnya. Dijelaskan, pihaknya sudah mulai masuk tahapan Pilgub yakni rekrutmen dan seleksi anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK Bersambung ke hlm 19 kol 1

Penyuka Boneka MENGKOLEKSI boneka, sudah menjadi hobi Ega Apriliyanti Harun sejak kecil. Kendati sering dikatakan seperti anak kecil, namun hal itu tidak

menjadikan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro (Undip) Bersambung ke hlm 19 kol 1

Jalan WR Supratman Dilebarkan, PKL akan Dipindah Pemerintah Kota Semarang diminta anggota DPRD Kota Semarang untuk segera memindahkan para PKL yang berada di pinggir Jalan WR Supratman, Kecamatan Semarang Barat, terkait jalan tersebut kini sudah mulai dilebarkan 20 meter dan panjang mencapai 500 meter. ANGGOTA Komisi C DPRD Kota Semarang Suharsono kepada Wawasan, Selasa (4/10) mengatakan, mengingat saat ini sudah memasuki musim hujan maka Pemkot Semarang dalam hal ini Dinas Perdagangan Kota Sema-

rang agar segera memindahkan para PKL dari pinggir Jalan WR Supratman. “Secepatnya para PKL di pinggir Jalan WR Supratman dicarikan tempat yang sesuai dan bisa berjualan lagi. Sebab, saat ini Bersambung ke hlm 19 kol 3 DILEBARKAN: Jalan WR Supratman Kecamatan Semarang Barat kini sudah mulai dilebarkan 20 meter dan panjang 500 meter, kemarin.n Foto: Unggul Subagyo-Ks

Foto: Dok


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

■ Kurir Sabu 500 Gram Divonis 9 Tahun

Terdakwa dan Jaksa Pikir-pikir SIMPANGLIMA Gangguan Aliran Air SEHUBUNGAN pemadaman listrik oleh PLN di wilayah Gajahmungkur, Rabu (4/10) mulai pukul 09.0016.00 WIB, sehingga Unit Produksi IPA Kaligarang I tak bisa beroperasi. Akibatnya, terjadi gangguan aliran air di wilayah Lempong Sari, Gajahmungkur, Papandayan, Malabar, Kalilangse, Sisingamaraja, Sultan Agung, Akpol, Simpang Lima, Pahlawan dan sekitarnya. Mohon maaf atas ketidaknyamanan pelayanan. Info Bantuan air tangki 0247692099, laman fanpage : PDAM Kota Semarang, Twitter : PDAMKotaSMG, IG : pdam_kota_semarang.■ M.17-die

KRAPYAK - Pengadilan Negeri (PN) Semarang, menjatuhkan vonis bersalah dengan pidana 9 tahun penjara terhadap R Aprianto Bagus Candra Dewa, Selasa (3/10) lalu. Majelis hakim yang diketuai Fatchurohhman menyatakan, terdakwa terbukti bersalah atas tindak pidana narkotika. Menurut Fatchurohhman, menjadi kurir dan mengedarkan narkoba jenis sabu atas perintah seorang napi di LP Nusakambangan. Beberapa kali, ia menjadi kurir dan terakhir seberat 500 gram sabu. “Melanggar Pasal 132 ayat (1) jo 114 ayat (2) UU RI No. 35 Tahun

2009 tentang Narkotika. Menjatuhkan hukuman penjara kepada terdakwa selama 9 tahun,” kata Fatchurrohman, didampingi Dewi Puspitasari dan Sulistyono sebagai hakim anggota. Selain pidana badan, majelis hakim juga menjatuhkan pidana

denda Rp 1 miliar. Dengan ketentuan, apabila tidak dibayarkan maka akan diganti dengan hukuman penjara selama 3 bulan. ■ Pertimbangan Vonis dipertimbangkan hal memberatkan, terdakwa tidak mendukung upaya pemerintah dalam pemberantasan narkotika. Hal yang meringankan, sopan dan memiliki tanggungan keluarga. Vonis hakim, diketahui lebih rendah dari tuntutan jaksa yang sebelumnya menuntut majelis hakim menjatuhkan pidana 12 tahun penjara. Denda Rp 1 miliar subsidair 6 bulan penjara.

Atas putusan itu, baik terdakwa maupun jaksa penuntut umum sama-sama menyatakan pikirpikir. “Saya pikir-pikir dulu yang Mulia, minta waktunya untuk mengambil keputusan,” ucap terdakwa didampingi pengacaranya, Mursito. Terdakwa merupakan kurir narkotika yang dikendalikan Dicky Abednego (berkas terpisah), narapidana narkotika yang menghuni di Lapas Nusakambangan. Saat ditangkap petugas BNNP Jateng, Aprianto kedapatan membawa tas berisi narkotika jenis sabu-sabu yang beratnya mencapai 500 gram atau 1/2 kilogram.■ rdi-die

Gebyar Pajak Daerah RAPAT checking terakhir acara ‘Gebyar Pajak Daerah dan Penyelenggaraan Pemberian Hadiah kepada Wajib Pajak PBB Tahun 2017’, digelar Rabu (4/10) hari ini di Ruang Rapat Bapenda Kota Semarang.■ rdi-die

Workshop Kepegawaian WORKSHOP kepegawaian terkait Sasaran Kerja Pegawai (SKP) berlangsung Rabu (4/10) pukul 09.00 WIB di Ruang Lokakrida Lt. 8 Gedung Moch Ichsan, Kompleks Balaikota Semarang.■ rdi-die

Seminar Benchmarking SEMINAR hasil Benchmarking Diklat Kepemimpinan Tingkat III Pusdiklat Kemendagri Regional Yogyakarta, digelar Kamis (5/10) pukul 08:00 WIB. Acara di Meeting Room Hotel New Jelita Horison, Jalan MT Haryono No 32, Semarang.■ rdi-die

Bahas Survei Kepuasan RAPAT membahas Hasil Survei Kepuasan Masyarakat digelar Kamis (5/10) besok pukul 09.00 WIB. Acara di Ruang Rapat Bagian Organisasi Setda Kota Semarang Lantai 2 Gedung Moch Ichsan, Kompleks Balaikota Semarang.■ rdi-die

Pembahasan E-Tilang MEMBAHAS rencana tindak lanjut penerapan aplikasi E-Tilang di lingkungan Pemerintah Kota Semarang, Kamis (5/10) besok pukul 13.00 WIB. Acara di uang Rapat Bagian Organisasi Setda Kota Semarang, Lantai II Gedung Moch Ichsan, Kompleks Balaikota. ■ rdi-die Bagi pembaca di Kota Semarang yang akan mengadakan kegiatan di sekitar lingkungan maupun organisasi, bisa mengirimkan agenda kegiatan tersebut melalui email: simpanglima@koran wawasan.com. (Red)

Tiang Listrik & Telpon Ganggu Saluran Air GAYAMSARI - Dua tiang yang terdiri dari tiang listrik dan telpon yang berada di tengah saluran air di Jalan Kijang Selatan, Kelurahan Gayamsari, diduga menjadi salah satu penyebab banjir di wilayah tersebut. Pasalnya, ketika turun hujan, banyak sampah yang tersangkut dan menyebabkan air. Joy Arjuna (39), pemilik warung makan yang berdekatan dengan lokasi itu mengatakan, Jalan Slamet Riyadi dan Jalan Kijang Selatan, yang dilintasi saluran tersebut sering kena banjir. “Ketika turun hujan air meluap, tapi langsung surut,” kata dia. Dijelaskan, saluran air di Jalan Kijang Selatan merupakan sambungan dari saluran air Jalan Tol Gayamsari. Di sekitar saluran air terdapat kantor pemerintahan seperti, Kantor Puskesmas Gayamsari, Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) dan Kantor Kelurahan Gayamsari. Sekretaris Kelurahan Gayamsari, Endang Sriwahyuni mengatakan, tidak menampik adanya tiang yang berdiri di tengah saluran yang menyebakan banjir. Keberadaan tiang, kata dia, lebih dahulu ada daripda saluran air di wilayah tersebut. Terkait hal itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk mencari solusi. “Kami akan komunikasi dengan dinas bersangkutan soal pemindahannya,” jelas dia. Selama ini, petugas Kelurahan Gayamsari dibantu Kecamatan Gayamsari rutin membersikan sampah di sekitar saluran tersebut. “Setiap hari ada petugas menyisir ke lokasi saluran,” kata dia. Selain saluran air di Jalan Kijang Selatan yang menyebabkan banjir, sejumlah jalan di wilayah Semarang seperti, Jalan Gajah Raya, Tambak Dalam, rawan banjir. Andi Kurniawan (27), penjual makanan dan minuman dekat Perempatan Medoho mengatakan, Jalan Gajah Raya mulai Perempatan Medoho banjir sampai Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) rawan banjir. ■ SM Network/arw-die

BERDIRI DI TENGAH: Dua tiang listrik dan telpon berdiri di tengah saluran air di Jalan Kijang Selatan, Gayamsari, Selasa (3/10).■ Foto: SM Network/Siswo Ariwibowo

PADAMKAN API: Petugas pemadam kebakaran berjibaku memadamkan api, yang melumat mobil milik dosen Undip di depan Gereja Kristen Indonesia (GKI), Jalan Dr Sutomo, Semarang Selatan, Senin (2/10) lalu.■ Foto: SM Network/Erry Budi P

Mobil Dosen Undip Terbakar BARUSARI - Mobil Grand Livina H-8457-WR yang dikemudikan Alfallah (48), dosen Fakultas Teknik Undip, terbakar saat melintas di depan Gereja Kristen Indonesia (GKI), Jalan Dr Sutomo, Semarang Selatan, Senin (2/10) sekitar pukul 19.30 WIB. Beruntung, warga Jalan Penaton Raya, Barusari, Semarang Selatan itu, bersama istrinya berhasil keluar dari dalam mobil tepat waktu. Hingga pasangan suami istri tersebut masih selamat dan terhindar dari maut. Informasi yang dihimpun, perisitiwa bermula saat mobil yang ditumpangi Alfallah bersama istrinya, melaju dari arah Polrestabes menuju RS Elisabeth dengan

kecepatan sekitar 40 kilometer per jam. Namun saat melintas di lokasi kejadian, tiba-tiba percikan api keluar dari kabin depan mobil tersebut. “Tahu-tahu ada percikan api disertai asap keluar dari kabin depan mobil saya,” ungkap Alfallah, yang mengaku panik saat melihat percikan api mulai membesar. Alfallah bersama istrinya yang berencana hendak pergi ke RS Elisabeth, langsung keluar dari mobil tersebut. Begitu sampai di luar, lanjut dia, api semakin membesar dan merambat hingga melumat habis mobil warna silver keluaran 2013 miliknya. “Untungnya pintu tidak terkunci, dan kami bisa langsung

keluar dari mobil,” jelasnya. Warga di sekitar lokasi, yang mengetahui kejadian tersebut langsung berhamburan mendekat ke sumber api dengan membawa alat seadanya untuk memadamkan kobaran api tersebut. Salah satunya, Bowo (29), petugas keamanan GKI. “Begitu melihat mobil terbakar di jalan, dan pemiliknya teriak minta tolong saya langsung masuk gereja mengambil APAR (Alat Pemadam Api Ringan). Lalu, saya langsung menuju mobil itu untuk memadamkannya,” ungkap Bowo. ■ Petugas Damkar Namun upaya belum membuahkan hasil, api masih membe-

sar. Api baru bisa dijinakkan, setelah petugas pemadam kebakaran mengerahkan dua mobil pemadam kebakaran, tiba di lokasi kejadian. Peristiwa kebakaran ini sempat membuat arus lalu lintas di Jalan Dr Sutomo tersendat. Namun arus lalu lintas kembali lancar, setelah mobil berhasil dievakuasi dan petugas Satlantas Polrestabes Semarang yang berada di lokasi, melakukan penguraian jalan. Hingga saat ini belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut. Namun dari informasi yang dihimpun, diduga terjadi korsleting pada rangkaian listrik di mobil tersebut.■ SM Network/K44-die

Anak-anak Senang Belajar Padamkan Api KANTOR Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), Minggu (1/10) lalu, terlihat riuh. Puluhan anak berbaju merah, terlihat antusias bergantian menaiki dan berkeliling mobil pemadam kebakaran yang dikemas dalam acara playdate ‘Little Adventurers Meet Fireman and Fire Truck’. Tidak itu saja, setelah merasakan naik mobil pemadam kebakaran, anak-anak mengenakan atribut pemadam, seperti jaket, helm dan selang, sambil berfoto di depan mobil pemadam. Setelah itu, mereka digiring ke aula untuk diberi edukasi tentang bahaya api, penanganan kebakaran, dan pengenalan profesi pemadam kebakaran, serta pengenalan atribut seperti jaket pemadam, helm, masker hidung, sarung tangan, senter, dan selang air. Fasilitator Dinas Damkar, Sumarsono menjelaskan, pihaknya juga memutar video tentang bahaya api, dan pengenalan profesi. Yang paling seru, anak-anak juga diberi kesempatan untuk menyemprotkan air dan memadamkan api dalam sesi simulasi pemadaman kebakaran. ‘’Kami memang membuka kesempatan bagi warga, dan juga kalangan industri untuk belajar penanganan api,’’ terangnya. ■ Fasilitasi Penyelenggara acara, Nia Nurdiansyah mengemukakan, playdate ini memfasilitasi anakanak untuk mengeksplorasi jenisjenis profesi yang menarik

perhatian mereka. ‘’Sering kali mereka tertarik pada alat-alat transportasi dan juga profesi pemadam kebakaran, karena pekerjaaan mereka yang unik yaitu memadamkan api,’’ kata Nia yang merupakan co founder dari Rumah Main Katumbiri.. Menurut dia, melalui playdate kali ini, selain bereksplorasi secara langsung, anak-anak juga dikenalkan bahwa api bisa menjadi sumber bahaya jika tidak ditangai dengan tepat. Dikatakan, anakanak perlu mendapatkan penga-

laman mengenal berbagai hal, baik mengenai berbagai pengetahuan maupun practical life. Selama ini, katanya lagi, Komunitas Orangtualogy kerap melibatkan anak-anak dalam sejumlah kegiatan yang dikemas dalam bentuk playdate. Di antaranya membuat jamu sendiri, belajar bahasa inggris, membuat mainan dari barang bekas, belajar menjadi petani, belajar mengenai kuman, serta belajar berwirausaha. Angga Setiawan, penulis bu-

ku Anak Juga Manusia, yang saat itu berpartisipasi juga merasa terkesan. ‘’Senang sekali bisa bergabung dengan Komunitas Orangtualogy,’’ ungkapnya. Dia mengatakan, komunitas ini banyak sekali kegiatan yang diselenggarakan untuk mendukung kebersamaan, antara orangtua dan anak. ‘’Saya sarankan teman-teman di Semarang untuk bergabung dengan komunitas ini apabila butuh refrensi kegiatan bersama anak,’’ tuturnya.■ Nurul Wakhid-die

PADAMKAN API: Dengan sabar, petugas Dinas Damkar memberikan pemahaman, terkait usaha memadamkan api di sela kegiatan Playdate Orangtualogy di kantor setempat, Minggu (1/10) lalu.■ Foto: Nurul Wakhid


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

■ Sidang Pidana Mantan Pegawai BPPT Semarang

Marthika Dituntut 2,5 Tahun KRAPYAK - Sidang putusan terhadap Marthika Triana alias Rias (33), mantan PNS di Bagian Informasi Badan Pelayanan dan Perijinan Terpadu (BPPT) Kota Semarang terdakwa perkara dugaan penipuan investasi akan digelar Rabu (4/10) hari ini di Pengadilan Negeri (PN) Semarang. Putusan akan dijadwalkan dijatuhkan majelis hakim pemeriksa terdiri Suranto sebagai ketua, Moch Zaenal Arifin dan Muhamad Yusuf selamu amggota.

Baznas Beri Bantuan Korban Kebakaran NGEMPLAK SIMONGAN- Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) memberikan bantuan terhadap korban kebakaran Prihatiningsih di Ngemplak Simongan RT 07/RW 02, Selasa (3/10). Ketua Baznas Kota Semarang Arnas Andrarasmara menjelaskan jika bantuan diberikan untuk meringankan beban. Bantuan tersebut bersifat stimulan untuk meringan beban penderitaan korban. “Kami juga minta Ibu Prihatiningsih agar tetap bersabar dan semangat untuk menatap masa depan yang lebih baik,” terangnya. Dijelaskan, bencana kebakaran memang cukup potensial terjadi saat musim kemarau. Karenanya ia berharap agar warga selalu waspada dan selalu mengecek saat hendak meninggalkan rumah. Keberadaan sumber api seperti lilin, obat nyamuk bakar dan kompor yang berpotensi menjadikan konsleting, harus di-

pastikan sudah mati. Begiitu pula penggunaan stecker listrik secara bertumpuk juga sangat ber- bahaya. “Jika terjadi konsleiting, tentu akan menimbulkan kebakaran,” tukasnya.

KPU......

Tetap), jumlahnya akan berkurang. “Rata-rata untuk DPT angkanya sekitar 1,1 juta jiwa,” tukasnya. Ditambahkan, jumlah DPT biasanya berkurang seiring dengan adanya mutasi penduduk. Di antaranya adalah proses pindah alamat atau mening gal. Terkait jumlah pemilih pemula, Henry optimis penambahannya hanya sekitar 20 hingga 30 ribu orang. Hal itu terkait dengan kemungkinan adanya lulusan SMA yang pindah atau melanjutkan kuliah di kota lain. Hid-Ks

(Sambungan hlm 17) dan PPS). Dijadwalan proses seleksi akan dilakukan mulai 12 Oktober hingga pertengahan November mendatang. Memastikan Adapun sesuai daftar agregat kependudukan, saat ini tercatat ada sekitar 1,65 juta jiwa penduduk Kota Semarang. Namun Henry memastikan jika dalam DPS (Daftar Pemilih Sementara) dan DPT (Daftar Pemilih Penyuka...... (Sambungan hlm 17) Semarang ini menghilangkan hobinya. Ratusan boneka telah dikoleksinya. Uniknya semua boneka berjenis keroppy atau boneka kodok. Ega, sapaan akrabnya mengaku, hobi mengoleksi boneka keroppy muncul saat masih duduk di semester 1. “Mengkoleksi boneka sebenarnya sudah sejak kecil. Tapi khusus keroppy atau boneka kodok, saat awal kuliah,” kata Ega mengaku hingga kini telah berhasil mengoleksi 100 jenis boneka keroppy kepada wartawan belum lama ini. Berbagai macam model boneka telah ia miliki. Ega mengaku tak mudah memang mengumpulkannya. “Pokoknya setiap pergi ke mal dan ketemu boneka keroppy, pasti saya beli,” ungkap anak pertama dari dua bersaudara pasangan Sulianto Harun dan Situ Utami ini menambahkan. Menurut Ega, alasan memilik boneka kodok sebagai koleksina karena memiliki bentuk dan warnanya. Bentuk yang lucu dan warna hijau, menurutnya memiliki ketertarikan sendiri. Tak ada target khusus bagi Ega mengumpulkan boneka kodok. Ia pun juga tak tahu sampai kapan, ia akan berhenti mengumpulkan keroppy. Dalam satu bulan, Ega mengaku mampu membeli 2-4 boneka. Semua ia beli

■ Dirinya Kepada Wawasan, Suprihatiningsih menjelaskan jika dirinya hanya buruh di Tempat Pembuangan Sampah (TPS). Rutinitas tersebut dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Saat kejadian, ia sedang beraktivitas di TPS. Konsleting listrik yang terjadi, segera menghanguskan rumah tempatnya berteduh. “Saat diberitahu tetangga kalau rumah terbakar, saya hanya bisa pasrah,” keluhnya. Diakuinya, bantuan yang diberikan Baznas sangat berbarti. Terlebih tidak banyak barang yang dapat dimanfaatkan kembali oleh keluarganya. ■ Hid-Ks

■ Penjara Rias pada 21 Maret 2016 telah dipidana 2 tahun penjara atas perkara penipuan. Sebelumnya, pada 10 Agustus 2015 dia juga

telah dipidana 2 tahun penjara atas perkara sama. Penipuan terjadi terhadap ratusan orang korban dengan kerugian miliaran rupiah. Terdakea Rias menawarkan dan mengajak kotban menabung di tabungan BPR DPR RI. Dijanjikan dalam tempo satu bulan bunganya besar dan apabila menabung diatas Rp 100 juga, disebut bisa mendapat bunga 60 persen. Namun saat korban akan mengambil uang tabungannya, terdakwa Rias tak bisa memberikannya.■ rdi-Ks

Unnes akan Datangkan Pakar Tiga Negara SEKARAN - Dalam masyarakat informasi, literasi tidak terbatas lagi pada kemelekaksaraan, tetapi juga kemelekan terhadap informasi. Lebih luas lagi, literasi juga berkaitan dengan bahasa, media, bahkan media sosial, termasuk hoax. “Untuk mengulas menumbuhkan kesadaran literasi di masyarakat, diperlukan berbagai program literasi di berbagai bidang itu. Untuk itulah Universitas Negeri Semarang (Unnes) akan menyelenggarakan Konfer-

ensi Bahasa dan Sastra dengan mendatangkan pakar dari tiga negara, yaitu Indonesia, India, dan Vietnam,” papar dosen Unnes Ramat Petuguran, saat dihubungi Wawasan, kemarin. Para pakar dari Indonesia yang akan hadir diantaranya Prof Dr Fathur Rokhman (pakar sosiolinguistik), Prof Dr Subyantoro (pakar psikolinguistik), Prof Dr Rustono (pakar pragmatik), dan Prof Dr Agus Nuryatin (pakar sastra). Selain itu, akan hadir pula Sat-

gas Gerakan Literasi Sekolah Kemdikbud RI Dr Dewi Utama Fauziah MPd dan guru besar Pendidikan Bahasa di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Prof Dr Endry Bouriswati MPd. ■ Merupakan “Sementara, pakar dari India yakni Gautam Kumar Jha. Beliau merupakan asisten profesor pada Jawaharlal Nehru University, India. Sejak lama ia menekuni kajian tentang China dan Asia Tenggara pada School of Language

Literature and Culture Studies. Sedangkan, pakar dari Vietnam yakni Ketua Jurusan Bahasa Indonesia pada Vietnam National University Dr Nguyen Thanh Tuan,” tambahnya. Seminar literasi direncanakan akan digelar pada Selasa, 10 Oktober mendatang di Hotel MG Suites, Jalan Gajah Mada, Semarang. Informasi lebih lengkap mengenai seminar ini dapat diperoleh melalui 0857 2621 9145 (Meina) dan 0856 2888 262 (Diyamon Prasandha). ■ rix-Ks

Santunan Anak Yatim & Siswa Tak Mampu KALIBANTENG KULON Ajarkan empati sejak dini, SDN Kalibanteng Kulon 02 Semarang, menggelar kegiatan bakti sosial penyantunan anak yatim piatu di sekolah tersebut, Jalan Lebdosari Kalibanteng Kulon, kemarin. “Kegiatan sosial berupa pemberian santunan ini, menjadi yang pertama kali kita lakukan. Selain menjadi bagian dari upaya kita, untuk memberikan contoh bagi siswa agar saling berbagi dengan sesama sejak dini, juga menjadi bagian dari peringatan Bulan Muharram,”papar Kepala Sekolah SDN Kalibanteng Kulon 02 Sugiwanti SPd, disela kegiatan. Diterangkan, seluruh dana yang digunakan untuk santunan berasal dari iurang sukarela para siswa dan guru. “Jumlahnya dana yang terkumpul mencapai Rp 7,477 juta. Selanjutnya kita serahkan kepada sebanyak 39 anak yatim dan kurang mampu yang berasal dari SDN Kalibanteng Kulon 02 dan TK PGRI 11 Lebdosari,” tambahnya. ■ Sekolah Ketua Komite Sekolah SDN Kalibanteng Kulon 02 Semarang Ipung Purwanto, menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada pihak sekolah yang telah menyeSiswa...... (Sambungan hlm 17)

denganm enyisihkan uang sakunya. “Saya tidak memiliki target berapa banyak nantinya, pokoknya saya koleksi sebanyakbanyaknya,” imbuhnya. Saking senengnya terhadap boneka kodok, ke mana pun pergi, Ega mengaku selalu membawa salah satu bonekanya. Ia mengaku tidak pernah lepas membawa boneka. “Termasuk saat kuliah, selalu membawa boneka. Ketika ada teman-teman yang iseng membuka tasku, mereka langsung “ngakak”, katanya kurang kerjaan,” ungkap pemilik hobi baca buku, shopping dan merawat diri ini. Untuk merawat bonekaboneka tersebut, Ega mengaku mempunyai tempat sendiri. Ia menyediakan kasur khusus untuk berkumpul menjadi satu. Setiap satu minggu ia selalu menata ulang sekaligus mengecek apakah ada yang rusak. “Ketika sobek, saya jahit sendiri,” imbuhnya. Ega berharap, semoga model-model boneka keroppy terus ada perubahan. Sebab, semua yang ada telah ia koleksi di kamarnya. Salah satu hal yang unik dari boneka Ega adalah tidak ada yang kembar. Misalkan ada, pasti ukurannya berbeda. “Semoga para pembuatnya lebih kreatif lagi. Sehingga saya bisa lebih banyak lagi,” pungkas cewek yang bercita-cita menjadi dokter ini. ■ rdi-Ks

“Vonis dijadwalkan Rabu 4 Oktober besok di ruamg sidang Prof Dr Kusumah Atmadja,” ungkap Kurniawan Ashari, Panitera Pengganti yang menyidangkan perkara Marthika

kepada wartawan, Selasa (3/10). Marthika oleh Kejari Semarang sebelunnya dituntut dipidana 2,5 tahun. “Kami menilai terdakwa terbukti bersalah melanggar Pasal 378 KUHP Jo Pasal 64 ayat 1 KUHP,” kata Farida, JPU Kejari Semarang yang menangani perkaranya.

yang bolos di saat jam pelajaran bahkan mereka memilih bermain dan berada di taman terbuka hijau atau tempat umum di kawasan Tugumuda.

Tumbuhkan...... (Sambungan hlm 17) positif bagi siswa. Salah satu langkah nyata, dengan menggelar kegiatan membaca koran pagi Wawasan yang diikuti sekitar 1.000 siswa dan guru di sekolah tersebut, Jalan Karangrejo Raya Banyumanik Semarang, Selasa (3/10). “GLS memperkuat gerakan penumbuhan budi pekerti, sebagaimana dituangkan dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun 2015. Salah satu kegiatan di dalam gerakan tersebut adalah kegiatan 15 menit membaca buku nonpelajaran, sebelum waktu belajar dimulai. Termasuk media massa, sebagai salah satu upaya untuk menambah pengetahuan dan wawasan siswa,” papar Kepala Jalan....... (Sambungan hlm 17) pelebaran jalan sudah dimulai sehingga diharapkan dengan pemindahan para PKL, diharapkan tidak terjadi genangan air mengganggu warga sekitar,” katanya. Menurutnya, pembangunan pelebaran Jalan WR Supratman dilaksanakan secara bertahap. Tahap sekarang ini selesai

MENYERAHKAN - Kepala Sekolah SDN Kalibanteng Kulon 02 Sugiwanti SPd, didampingi Ketua Komite Sekolah Ipung Purwanto, menyerahkan bantuan kepada siswa yatim , kemarin. ■ Foto Arixc Ardana-Ks lenggarakan acara bakti sosial menyantuni anak yatim tersebut. “Kegiatan ini sangat positif dalam menumbuhkan karakter siswa. Kita

harapkan, di masa depan ketika anak- anak ini menjadi seorang pemimpin bangsa, mereka juga bisa belajar dari pengalamannya saat ini

sehingga dapat menjadi pemimpin yang amanah dan mampu berempati pada rakyat yang dipimpinnya,” tandasnya. ■ Rix-Ks

■ Bergerak . “Dari aduan masyarakat inilah maka kami bergerak dan menindaklanjuti. Sementara, empat pelajar ini bisa dibawa ke Mako untuk dimntai keterangan. Kemudian melakukan pendataan dan memanggil orangtua mauapun guru sekolah,’’ tambahnya. Sebelumnya, Satpol juga

mengamankan beberapa pelajar yang bolos saat berada di Taman Pandanaran dan Taman Keluarga Berencana (KB) Semarang. “Penertiban anak-anak sekolah yang bolos sekolah ini kami lakukan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Elain itu juga mence-

gah hal-hal yang tidak diinginkan seperti perkelahian, dan pergaulan yang negatif serta lainnya,” tegasnya. Sementara itu, petugas Satpol PP juga melakukan patroli terhadap jatilan dan pengamen yang juga berada di taman dan lampu-lampu merah di Kota Semarang. ■ M13-Ks

Sekolah SMPN 21 Semarang Drs Widodo MPd, di sela kegiatan. Diterangkan,kegiatan ini dilaksanakan untuk menumbuhkan minat baca peserta didik, serta keterampilan meningkatkan membaca agar pengetahuan dapat dikuasai secara lebih baik. “Materi baca bisa berupa nilainilai budi pekerti, berupa kearifan lokal, nasional, dan global, hingga beragam informasi yang disampaikan sesuai tahap perkembangan peserta didik,” tambahnya. Pemimpin Redaksi Koran Pagi Wawasan Aulia A Muhammad, menambahkan kegiatan tersebut juga untuk menggiatkan literasi di kalangan siswa SMP 21 Semarang, sekaligus memperingati HUT ke- 40 tahun sekolah tersebut. Diawali dengan upacara bendera, pengibaran sang Merah Putih, menyanyikan lagu Indone-

sia Raya, dan pembacaan teks Pancasila, dilanjutkan dengan kegiatan membaca bersama koran pagi Wawasan. ■ Baca Sesuai membaca, perwakilan siswa diminta maju untuk menyampaikan apa yang mereka baca dan bagaimana tanggapannya. Pada Wawasan terbitan Selasa (3/10), terdapat berita tentang kegiatan di SMPN 21 Semarang tentang pembuatan 1.000 parikan yang dilakukan para siswa. “Kita harapkan kegiatan ini bisa menjadi motivasi, tidak hanya siswa namun juga para guru di SMPN 21 Semarang. Dengan tumbuhnya gerakana literasi di sekolah ini, nantinya bisa memunculkan semangat untuk menulis bagi siswa dan guru,” terang Aulia.

Terlebih bagi guru, dengan peningkatan kemampuan dalam menulis dan membaca atau literasi, juga menjadi kebutuhan dalam menjawab tantangan peningkatan profesionalismenya. Koran pagi Wawasan bersama Pusat Pelatihan Guru, juga memiliki program guru menulis, dalam upaya meningkatkan literasi bagi para guru. Harapannya, para guru juga bisa menulis terutama dalam penulisan artikel populer. “Selain itu, kita juga memiliki rubrikasi Opini, khususnya rubrik Guru Menulis, yang bisa dimanfaatkan sebagai wadah kreativitas tulisan atau artikel yang dihasilkan oleh para guru, sehingga gagasan atau ide yang ingin disampaikan tersebut bisa ketahui dan dibaca khalayak,” pungkasnya. ■ Rix-Ks

hingga Desember 2017. Pekerjaan dimulai dari pertigaan Jalan Pamularsih ke selatan hingga perempatan Jalan Suratmo. Tambah Sedangkan anggaran untuk pelebaran Jalan WR Supratman, tambah politisi PKS ini mencapai Rp 100 miliar, sehingga untuk kelancaran pembangunan pelebaran Jalan WR Supratman, Pemkot Semarang agar segera melakukan pemindahan para PKL.

Sementara menurut keterangan perangkat Kelurahan Gisikdrono, pihak kelurahan sudah menyediakan lahan di lain tempat di Kelurahan Gisikdrono, tetapi RT dan RW menolak dengan alasan yang mendasar lantaran jalan menjadi sempit karena badan jalan menjadi sempit karena dimanfaatkan PKL tersebut. tidak kelurahan “Pihak memiliki wewenang bila para PKL minta lahan di luar areal

Kelurahan Gisikdrono,” tambah aparat kelurahan yang menangani ketertiban. Menurutnya, versi kelurahan bahwa di pinggir Jalan WR Supratman ada 75 PKL yang berjajar dan terancam tergusur untuk pelebaran jalan yang mencapai 20 meter. “Tetapi, pihak kelurahan tidak memiliki wewenang untuk memfasilitasi para PKL di luar wilayah kelurahan,” tambahnya.■ bgy-Ks


Rabu Pahing, 4 Oktober 2017

■ Masyarakat Harus Waspada

Awas, Beredar SMS E-Tilang Palsu! BARUSARI - Hati-hati dengan pesan singkat atau SMS, terkait pembayaran E-Tilang melalui bank. Sebab, bisa saja itu merupakan modus yang dilancarkan para pelaku penipuan dengan memanfaatkan momen tersebut. Seperti pesan singkat sudah banyak diterima masyakarat di wilayah hukum Polrestabes Semarang. Pesan singkat yang mengatasnamakan E-Tilang dan berbunyi tentang pemberitahuan nomor pembayaran tilang (Briva) berikut alamat bank, batas waktu pembayaran dan besaran uang yang dibayarkan, diduga palsu. “Sudah kami cek, itu palsu. Hati-hati, bisa saja ini modus penipuan,” ungkap Kanit Rekiden Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang AKP Ryke Rhimadhila, saat dihubungi melalui telepon, Selasa (3/10). ■ Janggal Menurut dia, pihaknya menemukan hal yang janggal, dan tidak sesuai dengan aturan yang seharusnya pada pe-

san singkat yang diduga palsu tersebut. “Kalau isinya kalimatnya hampir sama, tapi yang membedakan kalimat atasnya (mengatasnamakanred). Kalau yang asli atasnya bertulis Sprint, bukan ETilang seperti yang ada di pesan singkat yang diduga palsu,” ujarnya. Ryke membeberkan, untuk pemberlakukaan pembayaran tilang melalui bank secara langsung, bukan hanya untuk E-Tilang saja, namun juga penindakan lain terkait lalu lintas. “Semua penindakan, terkait pelanggaran lalu lintas bisa dibayar melalui bank dan mendapat pesan singkat pembe ritahuan. Jadi, pesan singkat tidak mengatasnamakan E-Tilang,” ungkapnya. Terkait pesan singkat yang diduga palsu tersebut, pihak-

“Jangan langsung percaya, datangi Polsek atau Pos Lantas terdekat untuk mengetahui kebenarannya terkait pesan singkat itu,” jelas Kanit Rekiden Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang AKP Ryke Rhimadhila. nya akan melakukan penelusuran lebih lanjut untuk mengetahui siapa penyebarnya dan apa tujuannya. “Terkait ini (pesan singkat diduga palsu-red) akan kami telusuri,”

ujarnya. Adapun, lanjut dia, untuk menghindari terjadi hal yang tidak diinginkan termasuk penipuan, pihaknya mengimbau kepada masyarakat yang

■ Permasalahan Drainase

DPU Kota Bentuk Tim Atasi Sedimentasi KALIGAWE - Dinas Pekerjaan Umum Kota Semarang mem bentuk tim khusus, untuk mengatasi persoalan drainase di Kota Semarang. Hal ini, lantaram tingkat sedimentasi di sejumlah saluran meningkat akibat tumpukan sampah. Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas Pekerjaan Umum Kota Semarang, Kumbino mengatakan, tim yang dibentuk ini, bertugas melakukan pengerukan sedimentasi di sejumlah tempat, terutama di sekitar rumah pompa. “Ada enam tim, kami fokuskan di sekeliling rumah pompa. Yakni rumah pompa Kampung Kali, Tawangmas, Kali Banger, Kali Baru, Polder Tawang, Pasar Waru, Jl Kartini serta rumah pompa di komplek Terminal Terboyo dan lainnya,” sebut Kumbino, Selasa (3/10). Walikota Semarang, Hendrar Prihadi menyatakan, dari hasil evaluasi, banjir yang terjadi saat musim hujan kali ini, karena banyak drainase yang tersumbat sampah. ‘’Area timur seperti Kaligawe memang belum didesain untuk pompa besar. Jika proyek sudah selesai kami akan menambah pompa-pompa besar untuk ditempatkan di wilayah timur,’‘ ujar Hendi, sapaan Walikota Semarang. Ke depan, dia optimistis, normalisasi Banjrkanal Timur nantinya akan mengatasi persoalan banjir di Kota Semarang, terutama di wilayah timur. Jika proyek sudah selesai, sungai akan mampu menampung volume air lebih banyak. Hendi mengaku, masih mendapatkan laporan banjir di wilayah atas. Jika ada drainase yang tidak berfungsi, Hendi meminta masyarakat untuk melaporkan kepada Pemkot Semarang melalui dinas Pekerjaan Umum.

POMPA PORTABEL: Pompa portabel milik BBWS Pemali Juana yang ada di Sungai Sringin Lama, Selasa (3/10). ■ Foto: SM Network/Eko Fataip ‘’Ketika underpass banjir, kita turunkan tim, ternyata banyak sampah. Sementara di perumahan, banyak yang banjir karena drainase tidak baik dan belum diserahkan ke Pemkot,” katanya. Hingga kemarin, kemacetan masih terjadi di kawasan Kaligawe. Namun begitu, petugas Satlantas Polrestabes Semarang sudah melakukan berbagai upaya salah satunya melakukan penguraian jalan di lokasi tersebut. “Sudah kami lakukan upaya dengan melakukan pengaturan dan penguraian jalan,” ujar Kasat Lantas Polrestabes Semarang, AKBP Yuswanto Ardi. Sementara itu, Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Direktorat Jenderal Sumber Daya Air (SDA) Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana, tahun ini menggarap beberapa kegiatan untuk pengendalian banjir dan rob di Kota Semarang.

Terdapat dua paket pekerjaan. Paket satu meliputi normalisasi Sungai Sringin lama dan baru, pekerjaan kolam retensi Banjardowo dan normalisasi saluran drainase Kaligawe serta pemasangan pompa. Adapun pada paket dua terdiri atas normalisasi Sungai Tenggang, Sungai Pacar, pembuatan tanggul rob muara, kolam retensi rusunawa dan pe masangan pompa. Sementara, untuk normalisasi Sungai Banjir Kanaltimur (BKT) tahap I, akan ditargetkan rampung pada 2020 mendatang. Anggaran yang digunakan sebesar Rp 560 miliar ber sumber APBN, dengan sistem multiyears (tahun jamak). Setelah tahap I usai, akan dilanjutkan tahap II mulai jembatan Majapahit sampai Pucang Gading dengan panjang sungai 7,7 km. “Pekerjaan tahap I meliputi galian sungai, mulai jembatan

majapahit hingga muara sepanjang 6,7 km. Kemudian, peninggian tanggul di sisi sungai dengan panjang 5,3 km, pembangunan parapet sepanjang 4,2 km dan pelindung tebing (revetment) sepanjang 5,3 km,” kata Kepala BBWS Pemali Juana, Ruhban Ruzziyatno. Berdasarkan desain yang ada, lebar sungai pascanormalisasi nantinya menjadi 65 meter, sedangkan lebar dasar sungai 50 meter. Di sisi sungai juga akan dilengkapi dengan zona olahraga dan rekreasi yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. “Total volume galian sepanjang sungai mencapai kurang lebih 900.000 meter kubik. Akan dibangun pula dinding penahan banjir dengan tinggi bervariasi, antara 40 cm-100 cm di sepanjang jembatan Kaligawe hingga Majapahit,” jelasnya. ■ SM Network/ftp,fri,K44,K18-die

PALSU: Foto SMS pemberitahuan pembayaran E-Tilang yang diduga palsu. ■ Foto: SM Network/dok

melakukan pelanggaran lalu lintas dan menerima pesan singkat, terkait nomor pembayaran tilang (Briva) jangan langsung percaya. “Jangan langsung percaya,

datangi Polsek atau Pos Lantas terdekat untuk mengetahui kebenarannya terkait pesan singkat itu,” jelasnya. ■ SM Network/K44-die

Ponsel Karyawan Ciputra Meledak di Saku Kemeja SIMPANGLIMA - Ponsel merek Samsung Grand Duos meledak saat berada di dalam saku kemeja Yudianto (47), pemilik alat komunikasi tersebut. Peristiwa itu terjadi di Hotel Ciputra Semarang pada Sabtu (30/9) lalu, sekitar pukul 13.00 WIB. Peristiwa yang terekam CCTV itu, ternyata viral setelah video tersebut diunggah di media sosial, satu hari setelah kejadian. Beruntung dalam peristiwa yang sempat membuat panik penghuni hotel lantaran mengeluarkan suara ledakan, tak memakan korban jiwa. Meski demikian, pemilik ponsel sempat jatuh ke lantai hotel tersebut. “Kejadian itu terjadi saat yang bersangkutan (Yudianto-red) berjalan di lobi hotel,” ungkap Kabid Humas Polda Jateng AKBP Agus Triadmaja, Selasa (3/10). Dalam posisi tersebut, lanjut dia, tiba-tiba ponsel yang berada di saku kemeja sebelah kiri Yudianto meledak. “Terdengat bunyi ledakan dari saku kemeja, di mana ponsel itu berada. Lalu, pemilik ponsel tersebut terjatuh,” ujarnya. Mendapati itu, pihak hotel yang mengetahui kejadian langsung memberikan pertolongan. Tak ingin terjadi hal yang tak diinginkan, pria yang bekerja sebagai Concierge Supervisor di hotel tersebut, langsung dilarikan ke RS Tlogorejo. “Yang bersangkutan (Yudianto-red) mengalami luka ringan,” jelasnya. Sementara itu Kapolsek Semarang Tengah, Kompol Kemas Indra Natanegara mengatakan, pengembangan terkait peristiwa tersebut sudah dilakukan pihaknya. “Yang bersangkutan belum bisa ditemui karena masih dirawat. Namun kami sudah meminta keterangan kepada kepala security hotel tersebut,” ungkapnya. Dari keterangan tersebut, sempat terdengar bunyi ledakan. Adapun, kemeja yang dikenakan Yudianto koyak dan terbakar, hingga dia melepaskannya. “Kalau untuk penyebabnya belum diketahui secara pasti,” ujarnya. Hingga saat ini korban belum dimintai keterangan karena masih dalam masa penyembuhan. “Dari manajemen dipersilakan libur sampai Selasa, besok (hari ini, red) sudah masuk. Mudah-mudahan besok bisa dimintai keterangan,” imbuh Kanit Reskrim Polsek Semarang Tengah, AKP Pangesti Panca Wijanto. ■ SM Network/K44-die


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.