Lampung Post Kamis, 23 Juli 2015

Page 1

±

±

CMYK

± facebook.com/lampungpost @lampostonline @buraslampost

I

24 Hlm. kamis 23 juli 2015

TERUJI TEPERCAYA

i TAHUN XL Terbit Sejak 1974 i Rp3.000 No. 13550

www.lampost.co

±

343 Ribu Pemudik Belum Kembali ke Jawa HINGGA H+5 Idulfitri atau Rabu (22/7), sebanyak 343.635 pe­mudik belum kembali ke Pu­lau Jawa melalui Pelabuh­ an Bakauheni, Lampung Se­latan. Arus balik Lebaran di­prediksi masih terus berlanjut hingga Minggu (26/7). Koordinator Data Posko Ang­kutan Lebaran 2015 di Pe­labuhan Bakauheni, Zulhadi Eka Wijaya, mengatakan se­jak H-7 hingga Lebaran ter­ catat 647.800 pemudik pe­jalan kaki dan di dalam ken­daraan menyeberang da­ri Pelabuhan Merak ke Ba­kauheni. Sejak H+1 hingga H+5, lanjut Zulhadi, tercatat baru sekitar 304.165 orang atau 47% pe­ mudik yang telah kembali me­nyeberang dari Pelabuhan Ba­kauheni menuju Merak. “Berarti masih ada 53% atau 343.635 pemudik yang belum kembali ke Pulau Jawa. Perinciannya, pemudik pejalan kaki 55.115 orang dan di dalam kendaraan 288.520 orang,” kata Zulhadi di Pelabuhan Bakauheni, kemarin. Ia memperkirakan para pe­mudik yang belum kembali ke Pulau Jawa akan terus mengalir memadati Pelabu-

han Bakauheni hingga Ming­ gu (26/7). Berdasarkan data di Posko Angkutan Lebaran PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, jumlah penumpang terus mengalami peningkatan. Pada H+5, pemudik pejalan kaki jumlahnya mencapai 21.492 orang atau bertambah dari H+4 sebanyak 16.668 orang, sedangkan di dalam kendaraan meningkat dari 77.781 orang menjadi 86.270 orang. Sementara jumlah kenda­ raan roda yang menyeberang da­ri Pelabuhan Bakauheni mencapai 12.208 unit, naik dari se­belumnya 8.812 unit. Kenda­ raan pribadi bertambah dari 10.249 unit menjadi 10.314 unit, serta bus sebanyak 443 unit dari se­belumnya 372 unit. Sementara itu, berdasarkan pe­mantauan di pos pengamanan Kalibalok, Sukarame, Bandar Lampung, kemarin, arus lalu lintas menuju Pe­la­ buhan Bakauheni dalam se­­tiap 3 menit tercatat ada 40 unit kendaraan roda dua ber­nomor polisi dari Pulau Ja­wa yang melintas atau 800 ken­daraan dalam satu jam. (KRI/*2/*3/MAN/D3)

Barcelona Kandaskan LA Galaxy...Hlm.17

±

±

PARTAI politik berkonflik yang enggan mengusung pasangan calon secara bersamaan dipastikan tidak bisa mengikuti pemilukada. KPU Pusat sudah menginstruksikan kepada KPU daerah agar tidak menerima pendaftaran pasangan calon yang tidak disepakati kedua kubu. “Dalam aturan, harus ke­ dua­nya mendaftarkan satu pa­sangan calon yang sama. Ka­lau berkoalisi, koalisinya ha­r us identik,” kata komisioner KPU Pusat, Hadar Nafis Gumay, di kantor KPU Pusat, Jakarta, kemarin. Menurutnya, peraturan itu tertuang dalam PKPU No. 12 Tahun 2015. Sejak PKPU 12 resmi diundangkan Kementerian Hukum dan HAM, KPU Pusat segera meminta kepada KPU daerah untuk menyampaikan kepada pengurus parpol di daerah. “Sejak saat itu kami minta KPU daerah untuk menyampaikan kepada parpol di daerah pemilukada dan itu su­ dah dilaksanakan,” ujar dia. Meski demikian, kata Hadar, KPU menyadari konflik yang terjadi di tingkat pengu-

Ruang Gelap Mafia Kasus

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

HARGA ELPIJI 3 KG NAIK. Pekerja merapikan tabung elpiji 3 kg di salah satu agen elpiji di Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (22/7). Harga elpiji di Bandar Lampung masih stabil di kisaran Rp17.500—Rp20 ribu per tabung, tetapi di sejumlah daerah harganya mencapai Rp40 ribu per tabung.

Elpiji Raib Nyaris di Seluruh Daerah Elpiji menjadi bahan bakar pokok sebagian besar masyarakat di Lampung pascakonversi minyak tanah ke elpiji, beberapa waktu lalu.

KPU Berhak Tolak Pasangan Calon

JUWANTORO

rus parpol pusat belum tentu membuat pengurus parpol di tingkat daerah juga terbelah se­perti di pusat. Jika di tingkat daerah hanya ada satu kepengurusan, KPU dae­rah masih bisa menerima pen­daftaran pencalonan de­ ngan syarat adanya surat kete­ ra­ngan dari kedua kubu pengurus pusat. Saat ini terdapat dua parpol konflik, yaitu Golkar dan PPP. Di Partai Golkar, dari 269 daerah yang akan melaksanakan pemilukada, sebanyak 131 dae­rah atau 55%-nya memiliki ke­samaan bakal calon. Sementara itu, di Lampung Te­ngah, pasangan Mudiyanto Thoyib-Musa Ahmad menerima surat rekomondasi dukungan dari Partai Golkar kubu Munas Ancol, Rabu (22/7). “Alhamdulillah dan terima ka­sih kepada semua pihak, ka­m i mendapat dukungan Gol­kar dalam pencalonan,” kata Mudiyanto di kediamannya, kemarin. Menurutnya, du­k ungan Golkar tersebut menjadi tambahan energi dalam menghadapi Pemilukada Lamteng. (MI/DRA/U2)

PDIP Surabaya... Hlm.2

±

TAJUK

M

ASYARAKAT di Lampung mulai resah. Sebab, elpiji subsidi ta­bung 3 kilogram (kg) raib nya­r is di seluruh daerah di Bumi Ruwa Jurai. Kalaupun masih tersisa stok di tingkat pengecer, harganya melambung menjadi 200% lebih. Dari data yang terkumpul di redaksi Lampung Post, s­etidaknya kekosongan stok el­piji bersubsidi itu terjadi di Lampung Selatan, Lampung Utara, Way Kanan, Mesuji, Pesisir Barat, Metro, Bandar Lampung, Lampung Barat, Pringsewu, Pesawaran, dan Lampung Barat. Di Bandar Lampung, kelangkaan juga mulai dirasakan warga. Salah seorang warga Perum Bukit Kemiling Permai, Okta (35), mengaku harus mencari ke sejumlah kios untuk mendapatkan elpiji ukuran 3 kg. “Tapi semuanya kosong, saya coba besoklah. Mudah-mudahan sudah ada,” kata ibu rumah tangga itu, Rabu (22/7). Seorang pemilik kios resmi elpiji di wilayah Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, yang enggan disebutkan jati

dirinya, mengaku elpiji 3 kg kini stoknya kosong. Namun, untuk harga eceran elpiji 3 kg masih normal berkisar Rp17 ribu—Rp18 ribu per tabung. “Saya baru buka Mas, memang stok elpiji ukuran 3 kg kosong. Mungkin saja pasokannya ada keterlambatan. Apala­ gi saat ini baru pada mudik Le­baran,” kata dia, ditemui di kiosnya, kemarin.

jadi kosongnya stok elpiji 3 kg disebabkan pasokan yang mengalami keterlambatan. Ya, maklumlah kan baru habis libur Lebaran 2015 ini,” ujar Erlan, kemarin. Di Pringsewu, DPRD setempat mendesak Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan, dan UMKM melakukan peng­ awasan distribusi elpiji yang dijual ke masyarakat. “Pemantauan penyaluran pendistribusian ini penting untuk menstabilkan harga,” kata Ketua Komisi III DPRD Pringsewu Anton Subagyo, kemarin.

Kirim Elpiji

Bisa jadi kosongnya stok elpiji 3 kg disebabkan pasokan yang mengalami keterlambatan. Anehnya, Pemkab Lampung Selatan tidak mengetahui adanya kekosongan barang kebutuhan pokok masyarakat itu. Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Setkab Lampung Selatan Erlan Murdiantono mengaku belum mengetahui kalau elpiji 3 kg kini di wilayah Lampung Selatan stoknya kosong dan harganya mahal. “Nanti, saya cek dulu. Bisa

Pascakeluhan warga Way Panji, Lampung Selatan, terkait kelangkaan elpiji, Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswanamigas) setempat melakukan pengirim­ an elpiji mulai kemarin hingga Sabtu (25/7). Ketua Hiswanamigas Lamsel Adi Candra, melalui telepon genggamnya, mengatakan pihaknya mengirim elpiji ke tiga kecamatan, yakni Way Panji, Rajabasa, dan Ketapang. “Sementara kami fokus ke tiga kecamatan itu,” katanya. Sebanyak 14 armada diturunkan untuk mengantisipasi kelangkaan dan melejitnya gas melon tersebut. (CK8/*3/U1) TERPAKSA MEMASAK... Hlm.23 juwantoro@lampungpost.co.id

SEBAGAI kejahatan luar biasa, penuntasan kasus korupsi tidak bisa dilakukan dengan langkah yang biasa-biasa saja. Harus ada langkah terobosan un­­tuk mendobrak rutinitas pe­ na­­nganan kasus korupsi. Untuk membongkar rutinitas itu, diperlukan aparat penegak hukum yang luar biasa. Integritas aparatur kejaksaan itulah yang diingatkan kembali oleh Presiden Joko Widodo pada Hari Bhakti Adhyaksa ke-55 di Kejaksaan Agung, kemarin. Presiden mengingatkan segenap aparatur kejaksaan agar tidak melakukan pemerasan, memperdagangkan perkara atau tuntutan, bahkan menjadikan tersangka sebagai ATM. Meskipun sudah menjadi rahasia umum, praktik mafia kasus di lembaga peradilan, khususnya kejaksaan, memang sulit dibuktikan secara terbuka. Semua oknum yang terlibat mafia kasus bergerak di ruang-ruang gelap dengan nilai transaksi yang sulit diprediksi. Hal itulah yang menjadi perhatian Presiden Jokowi pada peringatan Hari Bhakti Adhy­ aksa tahun ini. Harus diakui, upaya pemberantasan korupsi belum maksi­ mal. Di Lampung, misalnya, banyak kasus korupsi yang dapat di­lihat secara kasatmata, tetapi tidak terungkap. Jaksa belum se­penuhnya bisa diharapkan menjadi lokomotif pemberantasan korupsi. Pimpinan datang silih berganti, tetapi performa kejaksaan tetap tak moncer. Nyali kejaksaan pun masih ka­lah jauh dibandingkan Komisi Pemberantasan Korupsi. Untuk itu, hendaknya peringatan ke-55 Hari Bhakti Adhyaksa harus dijadikan momentum introspeksi diri sekaligus menjadi motivasi agar institusi itu kian bertaji. Tidak hanya tajam dalam perkara korupsi, tetapi juga untuk kasus pidana umum. Kejaksaan Tinggi Lampung dan jajarannya harus serius menangkap dan mengeksekusi 25 orang yang masuk daftar pencari­an orang (DPO). Dua di antaranya yang paling terkenal, yakni mantan Bupati Lampung Timur Satono dan mantan Komisaris Utama BPR Tripanca, Sugiharto Wiharjo alias Alay. Tekad Kajati Lampung Suyadi untuk mengeksekusi ke-25 DPO tidak boleh sekadar janji, tetapi harus segera dibuktikan. Tim yang dipimpin Wakajati Amran itu harus serius menangkap orang-orang yang telah merugikan keuangan negara maupun pelaku kriminal lainnya. Penjahat tidak boleh bebas berkeliaran. Langkah Kejati memburu Satono dan Alay dengan menyebar stiker DPO dan menggunakan media sosial juga merupakan langkah maju. Namun, tidak cukup sampai di situ. Sebelum keduanya tertangkap, pimpinan Kejati Lampung belum bisa dianggap sukses. Dalam penuntasan berbagai kasus korupsi, setiap pimpin­ an kejaksaan baru di Lampung seakan terbelenggu hanya pada Satono dan Alay. Kedua buron kelas kakap itu memang harus terus dicari dan dijebloskan ke penjara. Tetapi, kejaksaan juga tetap harus menuntaskan kasus-kasus korupsi dan pidana umum lainnya. Di usia Kejaksaan yang ke-55, masyarakat Lampung menaruh harapan besar agar institusi penegak hukum itu bisa me­nangkap buronan kasus korupsi. Publik juga menanti ke­ seriusan jaksa mengungkap kasus-kasus korupsi di Lampung, bukan malah menjadikan buron maupun tersangka sebagai me­sin ATM. n

oasis

Perilaku Kasar Cepat Menyebar PERILAKU kasar menyebar seperti virus influenza. Menurut sebuah studi yang dilakukan pene­liti dari University of Flori­ da, Amerika Serikat, perilaku ka­sar dalam interaksi sosial lebih mudah dirasakan dan menyebar jika terjadi di tempat kerja. Sensitivitas tinggi terhadap perilaku kasar meningkatkan probabilitas seseorang berlaku sama kepada rekannya hingga akhirnya menjalar seperti wabah. Studi melibatkan 90 orang mahasiswa pascasarjana yang diminta untuk berlatih negosiasi dengan teman sekelas. Hasil penelitian terungkap perilaku kasar yang dilakukan mahasiswa dalam negosiasi awal akan menyebar ke mahasiswa lain­nya dalam negosiasi berikutnya dan seterusnya. (MI/U1)

Kejati Lampung Buru 25 Buronan

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

DPO KEJATI LAMPUNG. Kepala Kejaksaan Tinggi Lampung Suyadi (tengah), Wakajati Lampung Amran (kanan), dan Kasi Intel Kejati Lampung Leo Simanjuntak (kiri) menunjukkan foto DPO Kejati Lampung di kantor Kejati Lampung, Rabu (22/7). Dari 28 DPO yang diekspos, dua di antaranya mantan Bupati Lampung Timur Satono dan Direktur BPR Tripanca Sugiharto Wiharjo (Alay).

±

CMYK

KEJAKSAAN Tinggi (Kejati) Lam­ pung memburu para pe­laku kejahatan yang masuk daf­tar pencarian orang (DPO). Da­lam perburuan ini, pihak Ke­j ati Lampung sudah berkoor­dinasi de­ngan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukca­ pil) kabupaten/kota serta Kasi Intel Kejari se-Lampung untuk melacak keberadaan para DPO yang berjumlah 25 orang. Dalam konferensi pers peringatan Hari Bakti Adhyaksa ke-55 di Aula Gedung Kejati Lampung, Rabu (22/7), Kepala Kejati Lampung Suyadi mengatakan institusinya berupaya untuk segera menangkap ke-25 DPO yang berasal dari Kejak-

±

saan Negeri (Kejari) kabupa­ ten/kota se-Lampung. Para DPO itu, antara lain dari Kejari Bandar Lampung, yakni Satono, Sugiarto Wiharjo alias Alay, dan Haidar Tihang. Dari Kejari Menggala sebanyak 8 DPO, yakni Muhidin, Charles, Johanes Bresman Sianipar, Ar­sad Pd, Madia, Hendy T Ha­ roen, Arie Gozhali, dan Muka­ ram Als Sutan Pangeran. Lalu dari Kejari Blambangan Umpu, yaitu Mujiyanto dan Ferry Susanto. Kejari Kotabumi, yaitu Roli. Selanjutnya DPO dari Kejari Liwa, yaitu Aldinal dan Teguh Nopriyanto. Kejari Me­tro, Alexander dan Rino Susiarto. Kejari Kotaagung, yakni

±

Ahzam Muhammad Zuhri dan Toni Haryanto. Kemudian dari Kejari Kalianda, yakni Gunawan. Dari Kejari Gunungsugih, Awaludin, Endang Pristiwati, dan Adam. Serta Cabjari Bandar Lampung Pelabuhan Panjang, Lukmanuddin. Khusus untuk dua koruptor kelas kakap, yaitu Satono dan Alay, yang telah menjadi DPO sejak beberapa tahun lalu, Kejati Lampung menyebarkan stiker pencarian. Pada stiker tersebut menampilkan tiga foto dari Satono dan Alay, serta nomor yang bisa dihubungi jika melihat kedua DPO koruptor kelas kakap tersebut.

“Jika masyarakat melihatnya, bisa melaporkan langsung ke Kejati Lampung pada nomor yang tertera pada stiker berikut alamat e-mail-nya,” kata Suyadi. Untuk menjaring informasi secara langsung dari masyarakat mengenai keberadaan keduanya, Kejati juga memanfaatkan media sosial, seperti Twitter. Jika masyarakat melihat Satono dan Alay juga bisa langsung mention ke Twitter Intel Kejati di @intelkejatilpg. Wakil Kepala Kejati Lampung Amran mengatakan ia akan memimpin langsung tim pencarian para DPO tersebut. Tim tersebut berjumlah 25 orang. (MAN/P1)

±

±


KAMIS, 23 julI 2015

8 lampung memilih

LAMPUNG POST

selintas

Bawaslu Pidanakan Pemalsu Dukungan CALON DEMOKRAT. Partai Demokrat dipastikan mengusung pasangan SudarsonoTaufik Hidayat sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Metro periode 2015—2020. Pasangan Sudarsono Bertauhid itu memegang rekomendasi partai bersama Sekjen DPP Partai Demokrat Hinca Pandjaitan, di kantor DPP Jakarta, Selasa (21/7) malam.

n LAMPUNG POST/ISTIMEWA

Ketua Sekretariat PPS Mundur Selama tahapan pemilukada berlangsung, KPU Pesawaran dituding tidak transparan. ANDI FAUZI

K

ETUA sekretariat panitia pemungutan suara (PPS) di Pesawaran mengundurkan diri. Langkah itu dilakukan akibat tidak adanya transparansi anggaran pemilukada oleh KPU setempat. Ketua Sekretariat PPS Desa Bagelen, Kecamatan Gedongtataan, Trisnadi mengatakan alasannya mundur karena kecewa dengan KPU dan jajarannya karena selama ini tidak ada transparansi anggaran di setiap kegiatan yang dilakukan KPU. Hal itu ditambah dengan jumlah honorarium dengan beban

kerja yang tidak seimbang. “Kami butuh transparansi dari KPU dan yang penting administrasi juga harus jelas. Saat ini kami dibayar seperti tukang, tidak ada tanda pembayaran, tidak ada paraf saat

Draf berikut anggarannya telah kami serahkan ke PPK. pemberian honor. Ini ada apa?” kata Trisnadi, saat dijumpai di kediamannya, Rabu (22/7). Dia menjelaskan KPU Pe-

sawaran didirikan berdasar undang-undang, setiap kegiatan yang dilaksanakan sudah pasti ada anggarannya. Namun, selama tahapan pemilukada berlangsung, setelah kewajiban dan tangung jawab telah dilaksanakan oleh PPS, transparansinya tidak ada. “Ini yang kami tanyakan, kenapa KPU Pesawaran tidak terbuka kepada kami,” ujarnya. Dia menjelaskan honorarium yang diterimanya sebagai ketua seketariat sebesar Rp250 ribu dan anggotanya menerima honor Rp200 ribu, sementara ketua PPS menerima honor Rp500 ribu dan anggota PPS Rp450 ribu. Dia berharap KPU Pesawaran transparan dalam mengelola anggaran untuk pemilukada

agar tidak ada persoalan hukum dikemudian hari. Sekretaris KPU Pesawaran Dariyo saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut mengatakan pihaknya telah menyalurkan anggaran itu melalui panitia pemilihan kecamatan (PPK). “Draf berikut anggarannya telah kami serahkan ke PPK,” kata dia, kemarin. Dia menyatakan anggaran honorarium PPS dan sekretariat PPS pada pemilukada periode ini memang minim. Namun, saat ditanyakan berapa perincian honor tersebut, Dariyo enggan menjelaskannya. “Coba tanya langsung ke sekretariat PPK,” ujarnya. (U2) andifauzi@lampungpost.co.id

PDS Lampung Resmi Dukung Dua Petahana

KPU Masih Temukan Dukungan Ganda

DPW Partai Damai Sejahtera (PDS) Lampung mendukung dua petahana dalam Pemilukada Desember 2015. Keduanya adalah Wali Kota Bandar Lampung Herman HN dan Bupati Way Kanan Bustami Zainudin. “Kami sudah memutuskan mendukung Pak Herman untuk Bandar Lampung dan Pak Bustami untuk Way Kanan,” kata Ketua DPW PDS Lampung Kres A Kawalo, dalam rilisnya yang diterima Lampung Post, Rabu (22/7). Menurut Kres, atas keputus­ an tersebut, seluruh pengurus dan kader PDS Lampung siap bekerja sama untuk memenangkan dua kandidat tersebut. Meski partainya tidak lolos dalam verifikasi partai politik Pemilu 2014, PDS tetap memiliki kepengurusan dan kader di tiap-tiap daerah di Lampung. Dia juga mengklaim ki­prah PDS tidak bisa dianggap remeh, karena sudah berhasil memenangkan sejumlah

KOMISI Pemilihan Umum (KPU) masih menemukan adanya dukungan ganda bagi calon perseorangan. Dalam proses analisis dukungan calon perseorangan setidaknya KPU menemukan dua kasus dukungan ganda yang berbeda, yakni ganda internal dan ganda antar­calon perseorangan. Ketua KPU Husni Kamil Manik menjelaskan pada dukungan ganda internal KPU menemukan satu nama yang tertera dalam KTP, tetapi nama tersebut digunakan berulang-ulang untuk mendukung pasangan calon yang sama. Sementara untuk ganda antarcalon, KPU menemukan dua pasangan calon perseorangan yang berbeda tetapi didukung oleh satu orang yang sama. “Ganda yang di internal itu langsung dihapus kegandaannya. Setelah dihapus otomatis syarat dukungannya akan ber­ kurang. Namun, untuk ganda antarcalon, data itu masih ha­rus diturunkan ke lapangan

kepala daerah dalam pemilukada lalu. “PDS baru selesai munas dan mulai konsolidasi di daerah sebagai langkah persiapan menghadapi pemilukada,” ujar dia. Untuk enam daerah lainnya di Lampung yang akan menggelar pemilukada, Kres menjelaskan hampir semua kandidat sudah melakukan komunikasi maupun penjajakan dengan PDS. Namun, hingga kini baru di Bandar Lampung dan Way Kanan yang sudah resmi didukung. Sekretaris DPW PDS Lampung Tonny Bettay mengatakan salah satu alasan partainya mendukung Herman HN dan Bustami Zainudin ada­lah selama dua orang itu memimpin, mereka melin­ dungi dan mengayomi kader PDS dan masyarakat. “Kami merasa nyaman dengan mere­ ka berdua. Untuk itu, kami akan berusaha memenangkannya,” ujar Tony. (UIN/U3)

untuk proses verifikasi,” ujar Husni saat ditemui di kantor KPU Pusat, Jakarta, kemarin. Nantinya, untuk melakukan verifikasi terhadap dukungan ganda antarcalon, panitia pemungutan suara (PPS) akan mengecek kevalidan dukungan yang diberikan pemilih kepada pasangan calon perseorangan. PPS akan menanyakan apakah pemilih yang namanya tertera di KTP tersebut pernah mendukung calon perseorangan yang bersangkutan atau tidak. “Pemilih pendukungnya ditanya, sebenarnya Anda mendu­kung mereka atau tidak. Ka­lau tidak berarti dukungan yang le­bih dari satu itu invalid,” kata dia. Dengan mengambil contoh Ko­­ta Pemantangsiantar, kota ini tercatat sebagai kota yang memiliki jumlah calon perseorang­an terbanyak, tujuh pasang­an calon, dia mene­rangkan du­­kungan ganda internal yang ditemukan oleh KPU di sa­na ber­­jumlah hingga puluhan ribu. (MI/U2)

BADAN Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumatera Utara merekomendasikan proses pidana terhadap pihak-pihak yang memalsukan dukungan bakal calon perseorangan dalam Pemilukada Kabupaten Serdang Bedagai. Ketua Bawaslu Sumut Aulia Andri di Medan, Rabu (22/7), mengatakan pihaknya melakukan pengawasan secara ketat terhadap tahapan pemilukada di 23 kabupaten/kota di Sumut. Dari pengawasan selama ini, pihaknya menemukan sejumlah dugaan pemalsuan dukungan untuk menjadi calon dari jalur perseorangan. Ia mencontohkan adanya praktik yang memasukkan nama penduduk yang telah meninggal dunia dalam daftar warga yang memberikan pendukungan. Demikian juga dengan adanya pencatutan nama pendukung yang tidak memenuhi persyaratan agar berkas dukungan yang diajukan memenuhi persyaratan. “Ada orang yang tidak mendukung tetapi dimasukkan (sebagai pendukung),” kata dia. Secara institusi, kata Aulia, pihaknya merekomendasikan penyelenggara pemilukada untuk mencoret nama warga yang telah meninggal dunia dan tidak memberikan dukungan. Bawaslu juga merekomendasikan jajaran pengawas di Serdang Bedagai untuk memidanakan pihak-pihak yang memalsukan diduga dukungan tersebut. Pelaporan secara pidana tersebut sesuai dengan ketentuan UU Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pilkada. (ANT/U2)

PDIP Surabaya Gugat PKPU 12/2015 DPC PDIP Kota Surabaya akan mengajukan gugatan ke Pengadilan Tata Usaha Negara, Mahkamah Konstitusi, dan Mahkamah Agung menyikapi terbitnya Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) No. 12 Tahun 2015 tentang Pencalonan Kepala Daerah. “Terbitnya PKPU 12/2015 menyalahi undang-undang. KPU Pusat melakukan tindakan di luar kewenangannya,” kata Ketua DPC PDIP Surabaya Whisnu Sakti Buana, usai mengikuti halalbihalal di halaman Balai Kota Surabaya, kemarin. Ia menegaskan PDIP telah menyiapkan materi yuridis formil sebelum mengajukan gugatan ke PTUN, MK, dan MA. Gugatan dilayangkan ke PTUN karena peraturan tersebut dinilai melanggar tata urutan perundangan. Sedangkan gugatan ke MK, yakni mengujukan uji materi apakah draf PKPU sudah benar, sedangkan ke MA karena lembaga ini yang membawahi pelaksanaan undang-undang. Poin yang digugat adalah PKPU 12 Tahun 2015 Pasal 89 Ayat (1) menyatakan, “Dalam hal sampai dengan akhir masa pendaftaran pasangan calon hanya terdapat 1 (satu) pasangan calon atau tidak ada pasangan calon yang mendaftar, KPU Provinsi/KIP Aceh atau KPU/KIP kabupaten/Kota memperpanjang masa pendaftaran pasangan calon paling lama 3 (tiga) hari”. “Semangatnya bukan menyukseskan, malah mengulur pilkada serentak yang pertama kali dilangsungkan di Indonesia,” katanya. (ANT/U2)

n MI/BARY FATHAHILAH

SEKOLAH CALON KEPALA DAERAH. Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputeri (kanan), didampingi Wali Kota Surabaya sekaligus kader PDIP Tri Rismaharini (tengah) dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (kiri), saat menghadiri pembukaan sekolah calon kepala daerah angkatan kedua PDIP di Wisma Kinasih, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Selasa (21/7). Sekolah calon kepala daerah angkatan kedua PDIP yang diikuti 136 peserta tersebut guna membekali para calon kepala daerah mengenai pengetahuan dan strategi untuk memenangkan pemilukada.

2


8 lampung memilih

KAMIS, 23 julI 2015

Dana Pengawasan Pemilukada Tuntas PENDAFTARAN calon pada pemilihan umum kepala dae­ rah (pemilukada) serentak 26—28 Juli 2015 dipastikan akan mendapat pengawasan ketat dari Bawaslu Provinsi dan Panwaslu kabupaten/kota di 269 daerah. Sebab, menurut Dirjen Bina Keuangan Daerah, satu daerah yang tersisa, Pemerintah Ka­ bupaten Lingga, Kepulauan Riau, yang sebelumnya belum menandatangani naskah per­ janjian hibah daerah (NPHD), telah sepakat untuk membe­ rikan dukungan anggaran se­besar Rp2,5 miliar kepada panwaslu setempat. “Sudah dianggarkan. Dia sudah berkomitmen Rp8 miliar untuk KPUD, Rp2,5 miliar un­ tuk panwas dan Rp1 miliar un­ tuk pengamanan,” kata dia. Donny menjelaskan komit­ men Pemkab Lingga dikarena­ kan radiogram yang dikeluarkan mendagri agar kepala dae­rah mendukung anggaran untuk penyelenggaraan pemilukada. “Di tengah mereka mengalami defisit, mendagri mengeluarkan radiogram segera dan wajib dianggarkan,” ujarnya. Tuntasnya anggaran pemilu­ kada serentak, terutama dana pengawasan bagi Panwaslu, menurut Direktur Eksekutif Perludem Titi Anggraini patut disyukuri sehingga tidak ada lagi alasan bagi para pihak un­ tuk menundanya. Meski terseokseok, kata dia, anggaran pemi­ lukada kali ini lebih baik dalam hal penyediaan anggaran. “Ini lebih baik karena dise­ lenggarakan secara serentak,” ujarnya, saat dihubungi di Jakarta, kemarin. (MI/U3)

LAMPUNG POST

3

Belum Dapat Perahu, Calon Harus Intens Lobi

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

BALIHO CALON BUPATI. Kendaraan melintas di dekat baliho besar di Tegineneng, Pesawaran, Rabu (22/7). Mendekati agenda pemilukada, baliho para calon bupati mulai bertebaran di tempat-tempat strategis untuk menyosialisasikan diri.

TNI Tegaskan Netralitas Pemilukada Prajurit yang hendak dipilih dalam pemilu harus mengundurkan diri dari TNI. EKA SETIAWAN

T

ENTARA Nasional Indone­ sia (TNI) kembali mene­ gaskan netralitas prajurit dalam pemilukada serentak 2015. Bentuk netralitas tersebut adalah tidak menggunakan hak memilih maupun dipilih. Demikian disampaikan Ke­ pala Pusat Penerangan TNI Mayjen Fuad Basya ketika di­ hubungi kemarin (22/7). Menu­ rutnya, TNI sudah berkomitmen untuk tidak lagi terlibat politik praktis sebagaimana ditegaskan dalam reformasi TNI. Sebab, netralitas baik oleh TNI maupun aparatur peme­ rintah hampir selalu menjadi sumber masalah dalam setiap pemilu. “Karena itu, Panglima TNI menegaskan prajurit TNI harus netral dan tidak meng­ gunakan hak memilih dan dipilih,” kata Fuad.

Pengalaman masa lalu, TNI dalam kancah politik sering di­ jadikan rujukan kekhawatiran banyak pihak bahwa TNI akan memanfaatkan dan dimanfaat­ kan kembali oleh penguasa. Pada Pilpres 2014, Mahka­ mah Konstitisi (MK) memu­ tuskan anggota TNI dan Polri tidak bisa menggunakan hak pilihnya. Namun, kepastian hukum putusan tersebut hanya berlaku ketika Pilpres 2014. TNI, kata Fuad, menyadari memiliki kekuatan mobilisasi massa. Prajurit yang hendak dipilih dalam pemilu harus meng­ undurkan diri dari TNI. “Jika ada prajurit yang tak netral, akan dike­ nai sanksi sesuai dengan tingkat pelanggarannya,” tegas dia. Di sisi lain, Fuad juga meng­ imbau kalangan eksternal agar tidak melakukan upaya meng­ ajak, yang membuat anggota TNI bersikap tidak netral.

Kepala Pusat Studi Politik dan Keamanan Universitas Padjadjaran Muradi menilai dalam konteks pemilukada, dukungan TNI kepada calon kepala daerah tertentu kental dengan motif ekonomi. Na­ mun, menurut Muradi, dalam satu dekade terakhir, kreativi­ tas TNI dalam pemilukada relatif sepi pergerakan. Kepala daerah pun cende­ rung tak melihat dukungan TNI cukup signifikan untuk mendongkrak perolehan sua­ ra mereka. “Kecuali di dae­rah yang rawan konflik seperti di Papua dan Aceh, dukungan TNI cukup penting,” ujarnya. Netralitas TNI yang relatif pasif pada pemilukada, bagi Muradi, bertolak belakang ketika pilpres, karena pucuk tertinggi TNI memiliki kepent­ ingan untuk mengaman­kan akses ekonomi maupun kekua­ saan jangka panjang. “Kalau pilkada, rasanya tingkatnya masih kepentingan di daerah

saja, seperti kodam maupun kodim setempat, se­perti Kowil­ han,” ujar Muradi.

Dukungan Pengamanan Pengamanan pemilukada serentak sepenuhnya tang­ gung jawab kepolisian. Total anggaran pengamanan yang dibutuhkan Polri mencapai Rp1.07 triliun. Polri akan menurunkan 255.362 personel dalam kegiat­ an pengamanan, yang terdiri dari 3.929 personel dari Mabes Polri dan 251.433 personel yang tersebar di daerah-daerah pe­ serta pemilukada serentak. TNI, kata Fuad, hanya mem­ berikan bantuan pengamanan, tapi tanggung jawab berada di kepolisian. “Berapa yang di­ minta, itu yang kami berikan. Namun, itu tetap di bawah koor­ dinasi polisi. Kalau ada apa-apa, tanggung jawab ada di polisi, bukan TNI,” kata dia.(MI/U2) ekasetiawan@lampungpost.co.id

SEJUMLAH bakal calon ke­p ala daerah dan wakil kepala daerah yang belum mendapat atau kurang pera­ hu dukungan parpol harus memaksimalkan lobi-lobi agar dapat mendaftarkan pencalonannya ke KPU pada 26—28 Juli ini. Demikian dikatakan aka­ demisi FISIP Unila Roby Cah­ yadi saat dihubungi, Rabu (22/7). “Ya, calon yang masih belum mendapatkan partai pengusung harus melakukan lobi tingkat tinggi di pusat atau DPP karena dikeluar­ kannya rekomendasi resmi kan dari DPP, calon harus melakukan lobi yang efektif supaya dia diusung partai politik,” kata dia. Dia menjelaskan sejum­ lah parpol biasanya akan mengeluarkan SK rekomen­ dasi dukungan pada detik terakhir jelang pendaftaran. “Nah kebiasaan yang ada di daerah terkait usulan dan usungan SK rekomendasi

pasangan calon dikeluarkan pada detik-detik terakhir, sebenarnya ini kurang baik,” ujar Roby. Keterlambatan parpol da­ lam menerbitkan rekomen­ dasi di tingkat DPP itu menu­ rutnya bisa jadi disebabkan belum tuntasnya negosiasi dan belum deal-nya bargaining antara bakal calon dan parpol. Sementara bagi calon yang telah mendapatkan dukung­ an perahu parpol, menurut Roby, juga harus memastikan kembali apakah dukungan itu sesuai dengan aturan yang ada atau tidak. “Kepastian dukungan dan rekomendasi dari partai politik, kalau sudah resmi didukung, partai pengusung juga calon yang diusung segera melakukan konsoli­ dasi internal, artinya partai pendukung itu berkoordi­ nasi dan juga melakukan kampanye positif bersama,” kata dia. (*10/U3)


OPINI Mudik dan Ketimpangan Wilayah

LAMPUNG POST

kamis, 23 JUlI 2015

Pitri Yandri Mahasiswa doktor Ilmu Ekonomi Perencanaan Pembangunan Wilayah dan Perdesaan IPB

M

UDIK sebagai suatu fenomena sosial, budaya, dan ekonomi memang tidak bisa disanggah. Hal itu mafhum. Pada momentum mudiklah modal sosial warga kembali menguat. Selain itu, meski sifatnya temporer, terjadi transfer sumber daya ekonomi dari kota ke desa. Indikasinya, pemudik umumnya membawa bekal uang dua kali lipat lebih besar. Uang tersebut akan dihabiskan bersama keluarga di desa. Oleh sebab itu, proses tersebut dinilai bisa memperkuat basis perekonomian perdesaan. Pada titik itu, mudik kemudian dipandang sebagai suatu fenomena yang positif, apalagi prosesnya melibatkan jutaan umat manusia dan miliaran sumber daya ekonomi. Lantaran masif itulah pemerintah habis-habisan menata-kelola aktivitas mudik masyarakat. Hal tersebut terlihat dari, misalnya, pembukaan jaringan jalan baru dan penyediaan moda transportasi bermutu, termasuk yang gratis. Sebab, mudik menjadi isu berita yang mengisi setiap meja redaksi koran di republik ini. Padahal, di balik mudik tergambar potret pembangunan ekonomi kita sesungguhnya. Namun, potret nyata itu ditelan ingar-bingar aktivitas mudik itu sendiri.

Mudik dan Konsentrasi Wilayah Potret nyata mudik sesungguhnya menunjukkan ketimpangan pembangunan. Betapa tidak. Mudik bisa terjadi karena adanya konsentrasi aktivitas manusia di suatu wilayah tertentu. Konsentrasi aktivitas tersebut bisa saja berbentuk konsentrasi sosial, budaya, dan ekonomi. Dalam konteks kita, konsentrasi itu tentu menunjuk pada wilayah perkotaan. Masyarakat melakukan mudik karena mereka bekerja di perkotaan. Dari pemahaman itu, mudik dengan demikian mengonfirmasi bahwa pembangunan kita masih bias perkotaan. Mudik juga sekaligus mengonfirmasi pembangunan ekonomi kita masih timpang, terutama antarwilayah. Di Jakarta, misalnya, per 100 ribu penduduk, tersedia 79 bank dan 237 ATM. Namun, bandingkan

dengan Nusa Tenggara Timur, rata-rata extravaganza-nya. Penyediaan transportasi gratis pehanya 17 bank dan 19 ATM per 100 ribu mudik oleh BUMN atau sejumlah pependuduk. Data BPS (2014), menunjukkan Jawa rusahaan, misalnya, dari aspek sosial, hanya mencakup 6,8% wilayah Indonesia, cara itu bisa dipandang sebagai suatu tetapi dihuni 58% penduduk dan me- kepedulian sosial. Namun, dari persnyumbang sekitar 58,7% terhadap produk pektif keterkaitan desa-kota (rural-urban domestik bruto (PDB). Itu kontras dengan linkages), cara tersebut justru melahirMaluku dan Papua, yang mencakup luas­ kan jebakan perkotaan. Betapa tidak. an 26% wilayah republik, tetapi hanya Penyediaan transportasi mudik gratis dihuni 2,4% penduduk dan menyumbang secara tidak langsung menjadi daya sekitar 2,6% PDB Indonesia. tarik bagi masyarakat perdesaan untuk Pada indikator yang lain, gini ratio terus migrasi ke Jakarta. meningkat. Dari yang hanya 0,33 (2002) Sebab, pada akhirnya fasilitas mudik meningkat menjadi 0,41 (2014). Selain akan disediakan secara gratis ketika itu, dari 22,7 juta orang miskin, 63%-nya mereka pulang kampung. Jadi sesungberada di perdesaan (BPS, 2015). guhnya cara itu berkontribusi terhadap Lebih tragis, terjadi fragmentasi tanah arus migrasi dari desa ke Jakarta. usaha tani yang signifikan. Hal itu diikuti Dengan melihat fakta tersebut, fenompula oleh marginalisasi tanah usaha tani. ena disilusi perkotaan sebenarnya masih Data BPS (2013), 56% aset berupa pro­ terjadi. Akibat bias perkotaan, aspek perti, tanah, dan perkepenting dalam tatanan bunan dikuasai hanya kelembagaan perdeoleh 0,2% penduduk saan (modal sosial) Indonesia. Selebihnya kemudian tercabikApalagi kini dikuasai industri kelas cabik. pembangunan kakap. Modal sosial perdeTampaknya, saan yang tercabikberbasis perdesaan masalah pembangucabik itu dalam jangka tengah diterapkan nan ekonomi yang panjang akan memperdan dana desa kita hadapi berkutat lemah tatanan sosial pada hal yang itu-itu masyarakat perdesaan. telah sebagian saja. Fauzi (2010) menImplikasinya tentu digelontorkan. jelaskan mengapa kita pada pembangunan terus berhadapan de­ ekonomi makro secara ngan masalah ini. Pertama, tercerainya keseluruhan (Fauzi, 2010). sektor perdesaan dengan pembangunan perkotaan. Selain itu, terjadi disilusi Migrasi Desa-Jakarta Jadi, tidaklah keliru kalau dikatakan terhadap hasil-hasil pembangunan yang bahwa berada di perdesaan ialah summengabaikan peran perdesaan. Kedua, di saat bersamaan, lunturnya ber kesusahan. Semua yang serbasusah basis modal sosial di perdesaan. Dengan ada di desa dan orang desa harus jungkir mata telanjang bisa kita melihat betapa balik untuk mencapai kemakmuran. Oleh sebab itu, pasca-Lebaran nanti nilai-nilai kebersamaan makin luntur di perdesaan. Frekuensi insiden kon­ jangan heran kalau ada satu Ujang flik horizontal merupakan salah satu membawa tiga Ujang lain, atau satu Ucok buktinya. membawa lima Ucok ke Jakarta. Apalagi Ketiga, lemahnya karakter perdesaan. saat ini operasi yustisi kependudukan Hal itu ditandai dengan makin rendah- sejak 2013 dihapus di Jakarta. Kebijakan nya produktivitas perdesaan sebagai itu tentu membuat arus migrasi dari lumbung pangan nasional. Keempat, desa ke kota makin sulit dibendung. adanya jebakan perkotaan (urban trap) Berdasar data Dinas Kependudukan dan bias perkotaan (urban bias). dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta, Hal itu terlihat dari hampir sebagian misalnya, pada Lebaran 2014 jumlah sumber daya ekonomi dipusatkan di pemudik tercatat 3.616.744 jiwa, sedang­ perkotaan. Akhirnya kota tampil men- kan jumlah mereka saat arus balik jadi wilayah yang seksi dengan segala mencapai 3.685.281 jiwa. Sementara

itu, jumlah pemudik dari Jakarta pada Lebaran 2015 diperkirakan mencapai 3.763.391 jiwa. Diprediksi, ketika arus balik jumlah mereka bakal bertambah menjadi 3% sehingga jumlah arus balik manusia ke Jakarta menjadi 3.833.985 jiwa atau bertambah 70.592 orang.

Peran Pemerintah Daerah Oleh sebab itu, penanganan migrasi desa-kota tidak bisa sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pemerintah Pusat. Dengan kata lain, daerah punya peran signifikan atas migrasi penduduknya. Aksi eksodus menunjukkan pemerintah daerah gagal dalam menyediakan peluang-peluang ekonomi bagi penduduknya. Apalagi saat ini pemerintah pusat telah menggelontorkan dana alokasi umum (DAU) ke daerah. Sejati­ nya, DAU bertujuan mengurangi migrasi dan ketimpangan desa-kota. Seyogianya, dengan DAU sebesar Rp341,22 triliun pada APBN 2014 (jumlah itu meningkat menjadi Rp352,98 triliun pada APBN 2015), pemerintah daerah harus mulai menunjukkan pembangunan yang signifikan. Namun, yang terjadi justru fenomena jebakan moral (moral hazard) di pemerintahan daerah. DAU dimanfaatkan sebagai pundi kantong pribadi. Tragisnya, lebih dari 40% pengeluaran pemerintah daerah digunakan untuk belanja pegawai. Studi Juanda dan Masrizal (2012) malah mengonfirmasi 78% daerah gagal dalam menyediakan peluang-peluang ekonomi bagi penduduknya. Karena itu, jika cara-cara tersebut tidak diubah, yakinlah, bangsa ini tidak akan beranjak ke arah yang lebih baik. Apalagi kini pembangunan berbasis perdesaan tengah diterapkan dan dana desa telah sebagian digelontorkan. Hal itu menjadi momentum bagi pemerintahan daerah untuk berbenah diri. Akhirnya, karena pertanian merupakan basis utama perekonomian desa, pengembangan pertanian (dalam arti luas) seyogianya menjadi arus utama dalam pembangunan desa. Dari sini kita bisa menuai asa. Desa bertumbuh dan membangun, dan pertumbuhan kota selaras dengan pertumbuhan di desa. Hal itulah yang sesungguhnya diharapkan founding fathers bangsa ini. n

Anak Masa Depan Antun Rahmadi Jurusan Gizi Poltekkes Tanjungkarang

B

ELAKANGAN ini sudah jarang kita mendengar kabar tentang gizi buruk. Entah karena tertutup oleh berita yang lebih laku atau memang ka­ rena kasusnya sudah mulai menurun. Kalaupun masih dijumpai beberapa kasus tentunya kita semua berharap masalah gizi buruk tidak lagi menjadi masalah ke­ sehatan masyarakat. Meskipun demikian, belum saatnya kita bernapas lega, karena masalah gizi lainnya masih ada. Salah satu yang layak untuk di­sebut adalah masih tingginya prevalensi pendek (stunting) pada anak. Hasil Riset Kesehatan Dasar 2013, di Provinsi Lampung terdapat 42,6% balita pendek dan pada kelompok remaja 16—18 tahun angkanya mencapai 34,3%. Pendek di sini berarti tinggi badan anak lebih rendah daripada tinggi badan anak-anak seusianya, yang defisitnya melampaui 2 standar deviasi di bawah rata-rata tinggi badan referensi. Untuk Indonesia, referensi yang digunakan saat ini adalah Standar Antropometri Penilaian Status Gizi Anak yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan RI pada 2010.

PARTISIPASI OPINI

Terjadinya stunting sering tidak disadari karena anak-anak tersebut hidup di lingkungan, tempat perawakan pendek sangat umum dijumpai sehingga meskipun anak pendek tetapi dalam komunitasnya anak akan terlihat normal. Padahal, stunting tidak hanya berkaitan dengan hambatan fisik, tetapi memiliki konsekuensi serius terhadap intelektual dan kehidupan sosial ekonomi, (dalam jangka panjang tentunya). Stunting yang terjadi pada masa bayi berhubungan dengan penurunan sistem kekebalan tubuh sehingga me­ ningkatkan risiko untuk terkena infeksi yang parah. Ketika menjadi dewasa, mereka akan lebih mungkin menderita hipertensi, diabetes, penyakit jantung, dan obesitas. Wanita yang pendek (kurang dari 145 cm) ketika hamil/melahirkan memiliki tingkat kematian yang tinggi dan lebih mungkin melahirkan bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR). Anak BBLR ketika dewasa cenderung memiliki tinggi badan yang pendek dibandingkan anak normal. Demikian seterusnya siklus hidup akan menuju penurunan kualitas jika stunting tidak ditanggulangi. Asupan makanan yang tidak mencu-

kupi merupakan salah satu dari beberapa faktor penyebab terjadinya stunting. Infeksi kronis atau berulang dan kadangkadang berkombinasi dengan parasit usus merupakan faktor lain yang turut berkontribusi. Faktor-faktor tersebut saling terkait dan mungkin menjadi sangat kompleks. Namun, memberikan nutrisi yang tepat dan memadai dapat menjadi langkah awal untuk memutus mata rantai stunting. Para pakar setuju bahwa pe­ ningkatkan praktik pemberian makanan yang baik, khususnya selama seribu hari pertama kehidupan anak, harus menjadi prioritas utama guna memastikan bahwa semua anak dapat mencapai potensi fisik dan mentalnya secara optimal. Waktu antara kehamilan dan dua tahun pertama kehidupan merupakan kesempatan untuk memberikan nutrisi yang tepat untuk mencegah terjadinya stunting sebelum efeknya bersifat permanen. Langkah pertama dimulai de­ ngan persiapan fisik dan mental seorang ibu sebelum ia hamil. Setelah hamil ibu harus mendapatkan asupan gizi yang cukup baik dari segi jumlah dan mutunya. Makan satu porsi lebih banyak dari jumlah yang dimakan sebelum hamil dengan menu yang bervariasi diperkira-

kan sudah mencukupi kebutuhan gizi ibu hamil untuk pertumbuhan janin yang sempurna serta menjaga kesehatan ibu. Jika bayi telah lahir harus segera di­ susui. Pastikan untuk mengambil waktu yang cukup untuk memberikan ASI saja sampai bayi berusia enam bulan. Saat menginjak bulan ketujuh cukupi fisiknya dengan nutrisi yang baik juga penuhi jiwanya dengan kasih sayang serta sempurnakan menyusui sampai usianya genap dua tahun. Itulah sumbangsih yang dapat kita (ibu) perbuat untuk mempersiapkan anak masa depan. Jangan sampai kita termasuk ke dalam golongan yang mengabaikan anak sebagaimana digambarkan oleh Gabriela Mistral (lucila de maria del perpetuo socorro godoy alcayaga), seorang penyair feminin dari Cile penerima Nobel Sastra tahun 1945. “We are guilty of many errors and many faults, but our worst crime is abandoning the children, neglecting the foundation of life. Many of the things we need can wait. The child cannot. Right now is the time his bones are being formed, his blood is being made and his senses are being developed. To him we cannot answer tomorrow. His name is today. “ n

4

Meneropong Masa Depan Anak Indonesia Dedi Wahyudi Dosen dan staf kepegawaian STAIN Jurai Siwo Metro

A

NAK adalah titipan negara kepada keluarga yang sangat membutuhkan perhatian serta dukungan dari berbagai pihak. Masa depan bangsa Indonesia yang lebih baik tentunya tidak lepas dari ke­ sehatan, mental, serta keamanan anak-anak. Pernahkah dalam enak kita untuk memberikan kado atau hadiah kepada anak kita sebagai generasi penerus bangsa dengan terlebih dahulu memikirkan apakah hadiah itu disukai anak, berguna bagi anak, dan membuat anak terkesan? Melalui pemberian hadiah, anak akan merasa diperhatikan sehingga dia akan termotivasi untuk bisa hidup lebih baik lagi, makin berprestasi, dan makin menyadari betapa berharganya diri mereka. Namun, dalam hal pemberian hadiah kita perlu ingat apa yang dikatakan Jesse Jacson bahwa “Anak-anakmu lebih butuh kehadiranmu daripada hadiahmu”. Jadi ketika kita memberikan hadiah kepada anak-anak kita usahakan kita hadir juga, jangan memberikan hadiah melalui jasa pengiriman barang atau jasa orang lain. Sudah menjadi harapan kita tentunya anak-anak Indonesia memperoleh kasih sayang dari keluarganya bukan hanya dengan pemberian hadiah, melainkan juga mereka mendapatkan gizi yang cukup, memperoleh pendidikan yang bermutu, terpenuhinya kebutuhan kesehatan, tidur di rumah yang layak, memiliki identitas yang jelas, memiliki kesempatan untuk bermain, terjalinnya komunikasi yang baik antara anak dan orang tua, serta memiliki keluarga yang damai. Namun, harapan itu ternyata masih tinggal harapan. Di antara fakta tersebut, yaitu masih banyak fakta yang jauh dari harapan kita seperti masih dijumpainya anak-anak Indonesia yang tidak beridentitas, masih se­ ring dijumpai anak-anak yang terlantar atau ditelantarkan, banyak anak yang mengalami kekerasan fisik, mental, maupun seksual dari lingkungannya, banyak juga dijumpai orang tua yang mengeksploitasi anak-anaknya untuk menghidupi keluarga. Anak-anak juga banyak yang hidup dalam keluarga miskin sehingga pendidikannya atau kesehatannya terabaikan, apalagi munculnya kasus-kasus perdagangan serta prostitusi anak. Kondisi di atas hanyalah secuil gambaran kondisi buruk yang dialami anak-anak Indonesia. Kita harus bangun, sadar, serta peduli terhadap anak-anak yang nantinya akan menjadi generasi penerus bangsa. Kita harus mencintai, menyayangi, mengasihi, dan mendidik anak dengan sungguh-sungguh. Pemerintah, pendidik, orang tua, dan lingkungan harus menjadi teman yang baik bagi si anak dalam menjalani masa-masa tumbuh kembangnya. Kita semuanya harus menjadi dekat dan bersahabat dengan anak. Hal itu selaras seperti yang katakan pakar pendidikan anak, Dhorothy Law, “Kalau anak-anak merasakan persahabatan dalam

kehidupannya, mereka akan belajar bahwa dunia ini tempat tinggal yang menyenangkan”. Kita sebagai orang tua harus mengajarkan kepada anak-anak nilai-nilai tentang menghormati, menghargai, tidak membeda-bedakan orang lain, dan nilai-nilai positif lainnya. Hal itu berguna agar anak-anak kita menjadi penerus yang berkualitas, bertakwa kepada Tuhan, tangguh, kreatif, jujur, sehat, cerdas, berprestasi, berakhlak mulia, serta berdaya saing tinggi. Untuk itu, orang tua juga harus peduli dengan kebutuhannya, misalnya, jika anak butuh pandai, orang tua harus memberikannya pendidikan wajib di sekolah atau home schoolin. Orang tua dan lingkungan harus hati-hati dalam bertindak. Hal itu disebabkan anak-anak mudah sekali meniru apa yang dikatakan oleh orang tua atau didengar dari lingkungannya. Jika menginginkan anak-anak kita sopan dalam berkata, bertin-

Ingatlah selalu kata bijak berikut ini bahwa jika anak dibesarkan dalam toleransi, ia akan belajar bersabar. dak, dan berpikir, orang tua dan lingkungan juga harus berusaha memberikan contoh bagaimana berkata yang sopan dan berprilaku yang baik. Jangan sampai orang tua menyuruh anaknya untuk rajin membaca sementara anak tidak pernah melihat orang tuanya membaca, mustahil anak akan taat terhadap perintah orang tuanya untuk rajin membaca. Seperti yang dikatakan oleh James Baldwin bahwa anak-anak tidak akan pernah baik dalam men­ dengarkan orang yang lebih tua. Namun, anak-anak tidak pernah gagal dalam meniru orang yang lebih tua. Kemudian, jika anak-anak kita melakukan kesalahan, baik itu besar maupun kecil jangan de­ ngan mudahnya kita marahi dan mengkritik mereka. Ingatlah bahwa anak itu sangat membutuhkan contoh daripada kritik. Jangan mudah kita lukai perasaan mereka ketika mereka membuat kesalahan. Kita nasihati dan berikan contoh yang baik kepada mereka agar tidak mengulangi kesalahannya lagi. Ingatlah selalu kata bijak berikut ini bahwa jika anak dibesarkan dalam toleransi, ia akan belajar bersabar. Jika anak dibesarkan dalam dorongan, ia akan belajar percaya diri. Jika anak dibesarkan dalam pujian, ia akan belajar menghargai. Jika anak dibesarkan dalam penghargaan, ia akan belajar memiliki cita-cita. Jika anak dibesarkan dalan suasana saling memberi, ia akan belajar murah hati. Jika anak dibesarkan dalam kejujuran dan keadilan, ia akan belajar kebenaran dan keadilan. Kemudian, jika anak dibesarkan dalam rasa aman, ia akan belajar mempercayai orang-orang sekitar. Jika anak dibesarkan dalam ketentraman, ia akan belajar memiliki pikiran yang damai.n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id dan redaksilampost@yahoo.com dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur Utama: Raphael Udik Yunianto. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Kepala Divisi Radio: Iwan Marliansyah. Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Umar Bakti. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Redaktur: Lukman Hakim, Muharam Chandra Lugina, Rinda Mulyani, Rizki Elinda Sary, Sri Agustina, Sudarmono, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis Redaktur: DP. Raharjo. Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Sumaryono.

Asisten Redaktur: Abdul Gofur, Aris Susanto, Delima Napitupulu, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Hendrivan Gumay, Iyar Jarkasih, Ricky P. Marly, Soni Elwina Asrap, Susilowati, Wandi Barboy Silaban.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya.

Liputan Bandar Lampung: Ahmad Amri, Dian Wahyu Kusuma, Ikhsan Dwi Satrio, Meza Swastika, Nur Jannah, R. Insan Ares Prameswara, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. Lutfi, Suprayogi, Musannif Effendi Y.

Liputan Jakarta: Hesma Eryani. Radio-LAMPOST.CO. Redaktur: Padli Ramdan. Asisten Redaktur: Isnovan Djamaludin, Sulaiman, Gesa Vitara. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Staf Khusus Biro Daerah: M. Natsir (Koordinator).

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, M. Guntur Taruna, Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarly, Mif Sulaiman, Sudiono, Heru Zulkarnain.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Business Development: Amiruddin Sormin. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Asisten Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


OPINI

kamis, 23 JUlI 2015

LAMPUNG POST

nuansa

PAK DE PAK HO

Bina Kampung

P

n LAMPOST/hendrivan

Abdul Gafur Wartawan Lampung Post

5

ROGRAM pendidikan bina kampung di negeri Indopahet masih menjadi obrolan santer di warung-warung kopi. Tak terkecuali bagi Mat Puhit dan Dul Gepuk yang baru saja tuntas membaca berita koran pagi sambil menyeruput kopi pahit racikan Mak Jodhah. “Aih, gara-gara program bina kampung, rakyat miskin menangis lagi,” ujar Mat Puhit. “Ini ada beritanya di surat kabar. Minggu lalu berita serupa juga telah tersiar, seorang ibu putus asa lantaran anaknya tak masuk sekolah negeri.” “Lah kok bisa? Bina kampung kan untuk kaum miskin?” tanya Dul Gepuk. “Kok malah mereka jadi pihak yang berlinang air mata. Bukankah program bina kampung itu untuk anak-anak si miskin warga kampung di sekitar sekolah agar mampu bersekolah?” “Yah biasalah kelakuan rakyat Indopahet. Kalau ada program gratisan macam begini banyak orang tiba-tiba mengaku miskin. Mereka rekayasa

sana-sini agar bisa masuk sekolah ne­ geri,” jawab Mat Puhit. “Jadi mereka yang miskin itu menangis karena terampas haknya, sungguh malang.” “Dalam konsep negara kesejahtera­ an, kaum fakir itu bak yatim piatu. Negaralah wali atau orang tua mereka,” timpal Dul Gepuk. “Selain itu, konstitusi kita juga sudah mengamanatkan semua warga harus mengenyam pendidikan, baik miskin maupun kaya.” “Jadi sudah betullah kebijakan pemerintah Indopahet ini. Bukan begitu Dul Gepuk?” lontar Mat Puhit. “Tapi anehnya kok ada saja yang sinis ya, menganggap kebijakan bina kampung beraroma politis jelang pemilukada. Apa mereka ini gagal paham amanat konstitusi.” “Namanya kebijakan pasti ada pro dan kontranya. Tidak ada satu pun kebijakan yang bisa memuaskan seluruh hati dan kepala semua orang,” jawab Dul Gepuk. “Bina kampung memang kebijakan tepat yang berpihak kepada kaum papa. Harus lanjut, tapi tetap perlu dievaluasi jika pelaksanaannya karut-marut begini, yang seharusnya dibela justru menjadi korban.”

“Nah kalau itu baru betul,” Mat Puhit manggut-manggut. “Bina kampung perlu dievaluasi, terutama implementasi di lapangan, harus tepat sasaran. Haram hukumnya hak orang miskin terampas oleh orang yang berpunya. Para pe­ rampas itu sepatutnya dihukum tegas. Mereka patut dipidanakan. Pemerintah Indopahet agaknya perlu melibatkan aparat penegak hukum!” “Sanksi pidana mana manjur di negeri Indopahet kita ini,” celetuk Mak Jodhah urun bicara. “Kalo Emak punya usul, gelar saja pengajian sekaligus zikir akbar. Minta pak ustaznya mendoakan mereka yang pura-pura miskin itu diazab jadi miskin benaran. Konon warga Indopahet itu tak takut jeruji, buktinya kasus korupsi merajalela di negeri ini. Tapi konon mereka itu lebih takut miskin benaran, apalagi sampai miskin tujuh turunan.” “Alamak, seram kali usul Emak ini, jadi takut kami dibuatnya,” ujar Mat Puhit dan Dul Gepuk nyaris serempak. Mak Jodhah geleng-geleng. “Kalian berdua itu masuk golongan miskin, jadi enggak perlu takut, lawong minum kopi saja masih utang.” n

Usai Operasi Ketupat, kini giliran basmi begal.

Semoga Lampung bebas begal ya, Pak Ho.

n FERIAL

Pojok Di berbagai daerah harga elpiji 3 kg capai Rp40 ribu. Yang menjual dengan harga segitu sungguh terlalu. n Lagu Indonesia Raya kini wajib dinyanyikan di sekolah setiap hari. Memupuk nasionalisme kepada siswa itu harus.

SMS Interaktif

SURAT PEMBACA

Pencairan Sertifikasi

Tempat Beribadah di Mal PADA pertengahan Ramadan lalu, saya ada janji bertemu seorang teman di sebuah mal di Jalan Prof Dr Satrio, Jakarta Selatan. Setelah membatalkan puasa untuk hari itu, kami bergegas mencari musala. Jujur saja, saya pesimistis akan mendapatkan tempat beribadah di mal tersebut. Kalaupun ada, seperti yang kadang saya temui di sejumlah mal, hanyalah sebuah ruang kecil dan seperti bekas gudang. Bahkan, ada yang lokasinya di tempat parkir kendaraan. Ketika bertanya kepada petugas kebersihan mal lokasi musala, dia pun menunjukkan tempatnya. Sungguh terkejut ketika melihat tempat beribadah yang sangat representatif. Lokasinya berada di dalam gedung dan bukan di tempat parkir kendaraan serta sepertinya bukanlah bekas gudang. Tempatnya memang tidak luas, tapi cukup menampung 20-an orang untuk salat berjemaah. Tempat wudu pun begitu bagus, dan saya harus mohon ampun karena sudah menduga yang tidak baik sebelumnya. Dari sejumlah mal yang pernah saya kunjungi di Jakarta, mungkin hanya bisa dihitung dengan jari tangan yang memiliki musala representatif. Terima kasih kepada pengelola gedung yang sudah memberikan kenyamanan beribadah kepada kami. Semoga hal ini menjadi inspirasi bagi para pengelola pusat-pusat perbelanjaan lain agar mau mengalokasikan satu tempat representatif sebagai tempat beribadah kaum muslim. Putra Subarkah Jakarta

KBBI Daring Kapan Diperbarui? PADA kata pengantar di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring yang diter-

bitkan oleh Pusat Bahasa Kemendikbud (sekarang Badan Bahasa), tertulis tentang betapa pentingnya peran KBBI sebagai sumber rujukan istilah dan penggalian ilmu pengetahuan dan teknologi serta peradaban Indonesia. Dalam situs yang beralamat di http:// badanbahasa.kemdikbud.go.id/kbbi/ ini juga tertulis janji dari Pusat Bahasa, bahwa Pusat Bahasa akan menerbitkan pemutakhiran dan penyempurnaan isi KBBI dalam edisi IV tahun ini (2008). Inilah poin yang ingin saya kemukakan kepada Badan Bahasa saat ini. Pusat Bahasa kini sudah berubah menjadi sebuah badan, yakni Badan Bahasa. Tentu, perannya jadi jauh lebih besar saat ini karena sekarang langsung bertanggung jawab kepada Presiden, bukan kepada departemen saat masih menjadi Pusat Bahasa dahulu. KBBI yang paling mutakhir pun kini sudah terbit, yakni KBBI edisi IV. Namun sayangnya, perubahan itu tidak dibarengi dengan pemutakhiran KBBI daring hingga saat ini. KBBI daring yang terdata di sana masih berasal dari KBBI edisi III. Jika mengacu kepada perannya yang tertulis dalam kata pengantarnya, KBBI daring sudah seharusnya segera diperbarui agar sumber rujukan istilah bahasa yang baik dan benar untuk masyarakat luas dapat segera terpenuhi. Oleh karena itu, saya mohon kepada Badan Bahasa agar segera memutakhirkan KBBI daring dengan KBBI edisi terbaru, yaitu KBBI edisi IV. Jujur, saya sangat membutuhkan pemutakhiran KBBI daring ini untuk mendukung kinerja saya sebagai seorang penyunting bahasa. Keberadaan KBBI daring terbaru ini tentu juga ditunggu-tunggu banyak khalayak yang ingin menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar. Saya yakin, sebagai sebuah badan negara saat ini, usaha pemutakhiran KBBI daring ini bukanlah hal yang sulit bagi Badan Bahasa. Jangan sampai hingga akhir masa pemerintahan, pemutakhiran itu belum

juga terwujud. Saya tunggu perubahan itu segera. Riko Alfonso Bojong Hilir, Bogor

Yth. Bupati Way Kanan. Mohon Pencairan dana sertifikasi guru bulan Januari sampai Maret 2015. 082373329XXX

Terima Kasih Pak Wali Kota

Berhati-hatilah di Terminal Bus MERAYAKAN Lebaran, makin banyak juga warga yang melakukan perjalanan menuju kampung halaman, baik yang menggunakan kendaraan umum maupun pribadi. Bagi yang mudik menggunakan mobil pribadi, tentulah jauh lebih nyaman dan tenang. Namun, bagi mereka yang hanya memiliki kemampuan hanya sanggup menggunakan kendaraan umum, tentulah harus ekstrawaspada. Terlalu banyak cerita menyedihkan bagi para pemudik yang terpaksa gagal pulang kampung karena menghadapi kendala serius di perjalanan. Pembiusan yang dilakukan penjahat untuk menguras harta milik para pemudik kerap hadir tanpa peduli korbannya. Bisa dibayangkan, harta yang sudah dipersiapkan untuk dibagikan kepada keluarga di kampung halaman ludes hanya gara-gara menerima tawaran air minum dalam kemasan dari orang yang tak dikenal. Air minum tersebut sudah diberi obat bius dan membuat kita yang meminumnya bakal tidur berjam-jam. Berhati-hatilah dalam perjalanan, terutama yang menggunakan kendaraan umum dari terminal bus. Pasti banyak penjahat yang lalu lalang. Mereka yakin korbannya membawa uang karena kalau pulang kampung tak mungkin cuma berbekal tas berisi baju dan celana saja. Semoga aparat keamanan makin me­ningkatkan pengawasannya di daerah-daerah rawan ini, khususnya di terminal-terminal bus yang kerap menjadi lokasi kejahatan. Fauzi Hambali Jakarta

Yth. Wali Kota Bandar Lampung. Kami warga Kupangkota, Kecamatan Telukbetung Utara, mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak karena telah merenovasi pagar Pemakaman Umum Anugrah, Jalan Dr Warsito. Kami tidak mempermasalahkan kualitas pekerjaan dari pemborongnya , tapi kiranya agar Bapak dapat menegur SKPD terkait dika­ renakan setelah selesainya pekerjaan pihak pelaksana tidak melaksanakan perapian, pembersihan sisa puing kotoran dari pekerjaan tersebut, sehingga terkesan sangat kotor dan berantakan. Terima kasih sebelumnya. Semoga Bapak terpilih kembali sebagai wali kota periode ke depan. 089518303XXX

Menyoal Sertifikasi Yth. Kepala Kandepag Kota Bandar Lampung. Saya mohon tanggapan dan penjelasannya, mengapa guru honorer di madrasah swasta yang berumur 50 tahun dan pengalaman mengajar 30 tahun karena tidak ataupun belum sarjana tidak mendapat dana tunjangan profesional guru? 082281420XXX

Tolong Pak Kapolda Kepada Bapak Kapolda Lampung. Tolong tangkap penjual petasan, miras, serta preman dan balap liar yang sangat meresahkan. 085267781XXX

Biling Kok Bayar Siswa baru yang diterima melalui jalur bina lingkungan di SMK Negeri 2 Terbanggibesar Lamteng tahun ajaran 2015— 2016 dikenakan biaya daftar ulang Rp6,575 juta. Perinciannya untuk seragam sekolah Rp1,425 juta, Biaya MOS Rp150 ribu, dan Rp5 juta dari komite sekolah tersebut. Anehnya komite mengeluarkan surat pernyataan kesanggupan membayar dana BDPP sebesar Rp5 juta tersebut diberikan panitia dan ditandatangani berbarengan pada saat orang tua/wali mendaftarkan putra/i-nya. Kenapa tidak dimusyawarahkan terlebih dahulu. Ada apa ini dengan komite? Sementara program biling di Bandar Lampung gratis bagi si miskin. 089674539XXX


kamis, 23 Juli 2015

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

6

Pencuri Satroni Dua Ruko Samping Tugu Adipura

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

PENCURI membongkar dua toko di tengah kota, yaitu samping Pos Polisi Lalu Lintas Tugu Adipura Tanjungkarang Pusat. Kedua toko tersebut, yakni Kedaton Printing dan Aryo Putra Mandiri (APM) Tour and Travel. Diperkirakan pencurian terjadi tiga hari lalu saat tempat usaha itu ditinggalkan pemiliknya berlibur Lebaran. Ditemui di tempat usahanya, Manajer APM Mujiono mengatakan kejadian diperkirakan sekitar tiga hari lalu. Kejadian diketahui pada Rabu (22/7) saat ruko dibuka karena ruangan berantakan. “Hari ini pertama buka setelah libur Lebaran. Sewaktu saya buka, teralis memang tidak ada yang rusak, semuanya bagus, tapi pintu kaca dalam diikat pakai kabel dari

dalam. Di situ saya curiga ada pencuri masuk,” ujar Mujiono. Ternyata benar, setelah Mujiono mengecek, terlihat ruangan berantakan, banyak kabel komputer yang diputus. Diduga pencuri masuk melalui jendela ruko bagian belakang Kedaton Printing, selanjutnya naik ke lantai III dan masuk melaui pintu pembatas antara Kedaton Printing dan ruko Aryo Putra Mandiri. Menurut Mujiono, setelah mengambil barang-barang berharga di Kedaton Printing, pencuri mengambil barang yang ada di dalam Aryo Putro Mandiri. Mujiono memastikan pencuri tidak mungkin masuk melalui bagian depan, pasalnya di Tugu Adipura hingga larut malam masih tetap ramai orang beraktivitas. (*14/K2)

MACET TEGINENENG-METRO. Kendaraan terjebak macet di persimpangan Tegineneng—Metro, Rabu (22/7). Kemacetan disebabkan mengecilnya jalan di jalur tersebut dan padatnya kendaraan yang melintas.

Warga Tolak Ganti Rugi Jalan Tol SEBANYAK 50 warga Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Lampung Selatan, yang rumahnya akan tergusur oleh pembangunan jalan tol trans-Sumatera (JTTS) menolak ganti rugi Rp150 ribu/meter. Pasalnya, nilai ganti rugi tersebut dibagi menjadi dua bagian dengan Sjachroedin, mantan gubernur Lampung yang juga pemilik lahan yang ditinggali warga selama ini. Berdasarkan rilis yang diterima Lampung Post pada Sabtu (18/7) lalu, 50 warga Bakauheni menolak ganti rugi yang ditawarkan pemerintah. Menanggapi hal itu, Ketua Tim I Persiapan Pembangunan Jalan Tol Adeham mengatakan sampai saat ini pihaknya belum mengetahui permasalahan tersebut. Menurutnya, pada saat pembagian nilai ganti rugi yang diberikan kepada warga, beberapa waktu lalu, semua menyepakati pembagian ganti rugi tersebut yang dibuktikan dengan berita acara. “Saya belum tahu kalau ada yang menolak dan bagi dua nilai ganti ruginya dengan Pak Sjachroedin. Karena pada waktu itu semuanya setuju,” kata Adeham, melalui sambungan telepon, Rabu (22/7). Ia menerangkan jika memang ada warga yang tidak setuju dengan nilai ganti rugi tersebut, masyarakat dipersilakan mengajukan keberatan ke pengadilan. Jika warga masih keberatan, kata dia, silakan menggugat ke tingkat Mahkamah Agung. Menurutnya, jika warga masih tidak setuju uangnya akan dititipkan di pengadilan dan tanah warga tetap digusur. Adeham menambahkan selama ini warga tidak memiliki alas hak bangunan yang menempati lahan mantan gubernur tersebut. (*11/K3)

373 Pemudik Alami Gangguan Kesehatan Sebelumnya Dinkes Lampung juga mendirikan 63 posko pelayanan kesehatan di Lampung selama 16 hari (H-7 hingga H+7). WANDI BARBOY

S

EBANYAK 373 pemudik mengalami gangguan kesehatan dalam kurun waktu 12 hari (10—21 Juli). Para pemudik rata-rata mengalami kasus seperti kecelakaan lalu lintas, keluhan pada pencernaan, hipertensi, dan sakit kepala di 63 posko kesehatan Dinas Kesehatan (Dinkes) Lampung. Humas Dinkes Lampung Asih Hendrastuti menjelaskan rata-rata pemudik mengalami gangguan kesehatan selama arus mudik dan balik Lebaran. “Rata-rata mereka mengeluhkan gangguan kesehatan karena kecelakaan lalu lintas, gastritis, hipertensi (tekanan darah tinggi), dan sakit kepala,” kata Asih dalam rilisnya, Rabu (22/7). Menurut Asih, dugaan kecelakaan lalu lintas banyak

terjadi karena selama sepuluh hari terakhir, fisik dan stamina pemudik menurun. Ditambah lagi, saat itu masih berpuasa dan panas yang menyengat sehingga mengakibatkan konsentrasi berkurang. Asih menerangkan dari kunjungan pemudik ke posko kesehatan selama 12 hari sejak 10—21 Juli, puncak kunjungan ke posko kesehatan terjadi pada H-2 atau pada 15 Juli. Ada 106 pemudik yang datang pada hari tersebut ke posko kesehatan dan mengeluhkan gangguan kesehatannya. Ia juga mengungkapkan ada 20 penyakit yang terdata Dinkes Lampung dan dialami pemudik selama berlebaran. Penyakit itu, antara lain luka-luka akibat kecelakaan lalu lintas yang dialami 61 pemudik, keluhan pada pencernaan atau gastritis

(60), hipertensi (45), sakit kepala (45), infeksi saluran pernapasan akut (31), cedera ringan (28), tekanan darah rendah (26), observasi febris (semacam demam) dialami 12 pemudik, pegal-pegal (12),

Rata-rata mereka mengeluhkan gangguan kesehatan karena kecelakaan lalu lintas, gastritis, hipertensi, dan sakit kepala. cedera sedang (12), diare (9), cedera berat (8), faringitis (6), influenza (6), konjungtivitis (4), dermatitis (2), jantung (2), sakit gigi (2), rematik (1), dan pingsan (1). Menurut Asih, rata-rata penyakit yang dialami pemudik hampir sama setiap tahunnya. Karena itu, dia menyarankan agar pemudik mendapatkan

istirahat yang cukup. Pemudik juga harus banyak minum air putih agar tidak terjadi dehidrasi (kekurangan air). Sebelumnya, Dinkes Lampung juga mendirikan 63 posko pelayanan kesehatan di Lampung selama 16 hari (H-7 hingga H+7). Posko tersebut terdiri dari 62 posko yang tersebar di 15 kabupaten/kota sepanjang jalur mudik. Satu posko pusat yang didirikan Dinkes Lampung berada di pelataran parkir Hotel Nusantara (Begadang V), Kali Balok, Bandar Lampung. Dalam posko ini ada pelayanan berupa pelayanan pijat akupressure dan akupunktur pada pukul 09.00—15.00 serta memberdayakan RS keliling untuk mendukung posko pelayanan yang ada. Posko pelayanan pijat bertujuan mengurangi angka kecelakaan akibat kelelahan dalam perjalanan mudik dengan petugas sebanyak 4 orang. (K2) wandibarboy@lampungpost.co.id

Pegawai Bolos, Sanksi Turun Pangkat HARI pertama masuk kerja, Rabu (22/7), Kantor Wilayah Kementerian Agama (Ke menag) Lampung menggelar acara halalbihalal dan melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap para pegawainya. Jika ditemukan pegawai yang membolos tiga hari tanpa keterangan yang jelas, Kanwil Kemenag Lampung akan menurunkan pangkat pegawai tersebut. Kasi Humas Kanwil Kemenag

Lampung Istutiningsih mengatakan sanksi bagi para pegawai yang mangkir tanpa alasan yang jelas dalam sidak akan dilaksanakan selama dua hari, yakni Rabu (22/7) dan Kamis (23/7) tersebut sesuai dengan kriteria, kecuali yang cuti. “Bagi para pegawai yang tidak hadir tanpa keterangan yang sah (TK) atau tidak masuk selama satu hari akan dikenakan sanksi disiplin berupa penundaan kenai-

kan gaji berkala selama 1 tahun. Kemudian tidak hadir dua hari akan diberi sanksi berupa penundaan kenaikan pangkat selama 1 tahun. Dan tidak hadir selama tiga hari akan dikenakan sanksi penurunan pangkat setingkat lebih rendah selama 1 tahun,” ujar Istutiningsih, ditemui kantornya, Rabu (22/7). Ia menambahkan jika pegawai yang bersangkutan tidak masuk dengan alasan

sakit harus ada keterangan dari dokter atau petugas kesehatan yang menerangkan bahwa yang bersangkutan tidak hadir karena sakit. Untuk sementara waktu, sidak dilakukan terhadap para pegawai di lingkungan sekolah, di antaranya di MTs 1 Bandar Lampung, MAN 2 Bandar Lampung, Kemenag Bandar Lampung, dan pegawai Kemenag di Kanwil Kemenag Lampung. (AMR/K3)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

MASIH RAMAI. Sejumlah orang berdesakan menaiki bus jurusan Bakauheni di Terminal Rajabasa, Bandar Lampung, Rabu (22/7). Sampai kemarin, arus mudik di Terminal Rajabasa masih ramai.

Jembatan Umbulkunci Ditarget Tiga Bulan PEMBANGUNAN jembatan penghubung desa di Kecamatan Telukbetung Timur, Kelurahan Keteguhan, ditargetkan selesai dalam jangka waktu tiga bulan. “Kami targetkan tiga bulan jembatan ini selesai,” ujar Wali Kota Bandar Lampung Herman HN di lokasi, Rabu (22/7). Herman mengatakan pembangunan jembatan penyeberangan yang menghubungkan desa dan kecamantan itu segera dibangun untuk mengantisipasi jika terjadi hujan, warga tetap bisa menyeberang meskipun sungai yang dialirinya mengalir deras. “Jembatan ini dibangun lebih tinggi dari badan sungai dan badan jalan sehingga tidak akan terendam air jika sudah musim hujan tiba nanti,” kata dia. Menurut Herman, beberapa waktu lalu warga tidak bisa menyeberang karena sungai deras dan jembatan

terendam, bahkan air sungai masuk ke badan jalan sehingga membahayakan warga. “Dengan dibangunnya jembatan ini, diharapkan warga terbantu dan aktivitas ekonomi tetap berjalan meskipun hujan,” ujarnya. Warga menyambut baik upaya Pemerintah Kota Bandar Lampung membangun jembatan Umbulkunci yang selama ini didambakan warga setempat. Selama ini jembatan tersebut kerap terendam air ketika sungai meluap saat hujan. “Dengan jembatan yang tinggi warga tetap bisa menyeberang meskipun hujan dan tidak membahayakan warga,” kata Miun, warga Kelurahan Keteguhan. Miun mengatakan selama ini warga memanfaatkan jembatan sebagai alat menyeberangi sungai ini, jika sampai rontok atau terendam air, praktis warga tidak bisa menggunakannya. (*14/K2)


BANDAR LAMPUNG

Kamis, 23 Juli 2015

LAMPUNG POST

7

Anggota Komplotan Pecah Kaca Dibekuk

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

SEMATKAN PENGHARGAAN. Kepala Kejaksaan Tinggi Lampung Suyadi menyematkan penghargaan Satya Lencana 30 tahun dan 20 tahun kepada pegawai Kejaksaan Tinggi Lampung pada upacara Peringatan ke-55 Hari Bhakti Adhyaksa 2015 dengan tema Tingkatkan kinerja, bela anak bangsa, di lapangan Kantor Kejati Lampung, Rabu (22/7). n BERITA TERKAIT HLM. 1

Ditinggal Berlebaran, Rumah Dibobol Tetangga ADANYA kesempatan mendorong orang melakukan kejahatan atau mencuri agaknya pas dengan apa yang dialami Rusli, warga Jalan Yos Sudarso, Gang M Agus No. 5, Bumiwaras, Telukbetung Selatan. Rumah yang dia tinggalkan kosong untuk bersilaturahmi saat Idulfitri dibobol tetangganya, Heri Padli (18), Minggu (20/7). Pelaku menggasak 1 unit tablet merek Mito warna putih, 1 unit laptop merek Toshiba berikut charger, 1 unit kamera digital warna biru, dan 1 tas ransel hitam. K a p o l s e k Te l u k b e t u n g Selatan Kompol Sarpani mengatakan saat pemilik rumah pulang dan menyadari barang berharganya di rumahnya raib, kejadian itu dilaporkan ke Polsek Telukbetung Selatan. Setelah meminta keterangan korban dan melakukan olah tempat kejadian perkara serta mengumpulkan keterangan sejumlah saksi, petugas mencurigai Heri Padli sebagai pelaku pencurian tersebut. Kurang dari delapan jam, Heri Padli dibekuk petugas. “Setelah kami mengumpulkan bukti dan olah TKP, kami mendapatkan petunjuk, kemudian mengejar tersangka dan tertangkap di rumahnya berikut barang bukti hasil kejahatannya, “ ujar Sarpani. Perbuatan tersangka Heri Padli dapat dijerat Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan dan diancam hukuman penjara 7 tahun. Kepada petugas, tersangka mengaku niatnya mencuri timbul saat melihat lampu rumah Rusli selalu menyala, meskipun hari sudah siang. Mendapati rumah dalam kondisi kosong, tersangka yang hanya tamatan sekolah dasar itu dengan sebatang besi jemuran dari pekarangan rumahnya mendongkel jendela rumah Rusli. “Saya sendiri, bobol jendela pakai besi jemuran, “ujar Heri. Heri yang sudah mengetahui seluk-beluk rumah tetangganya itu tidak butuh waktu banyak untuk bisa menuju kamar utama Rusli. Dari dalam kamar tersebut, tersangka menggasak sejumlah barang elektronik. “Barang-barang itu saya sembunyikan di sebuah rumah kosong di dekat rumah saya, rencananya akan saya jual, dan uangnya akan saya gunakan untuk bersenangsenang dengan teman-teman,“ kata Heri. (DEN/K2)

18 Ahli Waris Terima Santunan Jasa Raharja SELAMA pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2015 digelar, sejak H-7 hingga H+4, terjadi 25 kasus kecelakaan lalu lintas. Korban meninggal dunia 18 orang, luka berat (31), luka ringan (21), dan kerugian materi mencapai Rp430,100 juta. ARIS SUSANTO

P

T Jasa Raharja (Persero) Cabang Lampung memberikan dana santunan kecelakaan lalu lintas total sebesar Rp300 juta kepada 18 ahli waris korban meninggal dunia. Penyerahan secara simbolis itu diberikan Kepala Cabang PT Jasa Raharja Lampung Yugara kepada para ahli waris, disaksikan Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Lampung Kombes Syamsu Riyani Darussalam, di kantor PT Jasa Raharja, Jalan Wolter Monginsidi, Bandar Lampung, Rabu (22/7), sekitar pukul 14.00. Kepada para ahli waris, Yugara berpesan agar dana yang telah diberikan pemerintah itu bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. “Dana itu tidak seberapa dibandingkan nyawa korban, tetapi setidaknya untuk meringankan beban

keluarga,” ujar dia. Menurut dia, para korban kecelakaan lalu lintas yang diberikan santunan itu merupakan korban meninggal saat Operasi Ketupat Krakatau 2015 yang digelar sejak H-7 hingga H+4. Mereka semuanya warga Lampung, tetapi bukan pemudik yang sedang melakukan perjalanan. Tidak menutup kemungkinan angka kecelakaan lalu lintas bisa bertambah dan santunannya akan diberikan kemudian. Santunan yang bisa diproses adalah korban kecelakaan yang telah diproses oleh pihak kepolisian. Untuk memberikan pe layanan prima, PT Jasa Raharja juga memberikan secara langsung santunan kematian akibat kecelakaan lalu lintas jika memang ahli warisnya ada di tempat. “Ada juga yang kami berikan langsung karena ahli warisnya ada di tempat,” kata Yugara.

Adapun ahli waris itu, antara lain Utari Pratiwi, ahli waris Zainuddin HS, warga Bandar Lampung; Jaka Firnanda, ahli waris Umarruddin, warga Tegineneng, Pesawaran; Baiduri, ahli waris Jahara, warga Bandar Lampung; dan Dafa Reksa Fernando, ahli waris Jahara, warga Bandar Lampung.

Dana itu tidak seberapa dibandingkan nyawa korban, tetapi setidaknya untuk meringankan beban keluarga Kemudian, Mulyono, ahli waris Sukarti, warga Bandar Lampung; Lusi Agustina, ahli waris Syaroni, warga Tegineneng, Pesawaran; Akbaruddin, ahli waris Rusdin, warga Tanggamus; dan Su’ud, ahli waris Sardini, warga Pringsewu. Lalu, Fafa Fazil Mirza, ahli waris Siti Komariah, warga Pringsewu; dan

Nur Alam Ismail, ahli waris Aminah, warga Kalianda. Selanjutnya Esa Surya Wardana dan Maselan dari Lampung Timur, Muhlisin dari Lampung Tengah, Bintara dan Gilang dari Tulangbawang, serta Suarman Edi dari Lampung Utara. Syamsu mengatakan saat Operasi Ketupat Krakatau 2015 terjadi 35 kasus kecelakaan lalu lintas. Korban meninggal dunia 18 orang, luka berat (31), luka ringan (21), dan kerugian materi mencapai Rp430,100 juta. Menurut dia, pihak Jasa Raharja telah melakukan inovasi, yaitu memberikan santunan kepada ahli waris korban meninggal akibat kecelakaan lalu lintas. “Jika di tempat kejadian itu ada ahli warisnya, santunan akan diberikan saat itu juga. Ini terobosan yang sangat baik,” kata Dirlantas Polda Lampung itu. Jika dibandingankan korban meninggal dunia selama Operasi Ketupat Krakatau 2014, tahun ini menurun 25%. (K3) arissusanto@lampungpost.co.id

KANTOR PN LENGANG Kantor Pengadilan Negeri Tanjungkarang terlihat lengang pada hari pertama masuk kerja, Rabu (22/7). Kantor Pengadilan Negeri Bandar Lampung tidak mengelar sidang seperti biasanya, baik sidang pidana maupun sidang tipikor, pada hari pertama masuk kerja. n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

Anak Korban Kekerasan Seksual Dapat Sekolah Gratis DI tengah hiruk pikuknya kota, masih banyak ditemukan kasus kekerasan terhadap anak di bawah umur. Penyebabnya, ratusan anak korban kekerasan itu tidak sedikit putus sekolah. Lembaga sosial masyarakat Children Crisis Center (CCC) hadir untuk menangani banyaknya anak yang putus sekolah di kota ini. CCC bergerak dalam penanganan anak putus sekolah serta anak korban kekeras-

an seksual, siap membantu memberi solusi supaya hak dari anak tersebut dapat terpenuhi. Solusi yang diberikan, di antaranya lebih peduli terhadap remaja putus sekolah dan anak korban kekerasan supaya mereka dapat bertahan hidup dengan cara bekerja dan dapat menghasilkan biaya hidup. Sebelum berwirausaha, mereka perlu pelatihan atau kursus supaya

dapat berasing atau membuka usahanya sendiri, dengan begitu CCC hadir lebih peduli. Ketua Lembaga Children Crisis Center CCC Syafrudin mengatakan lembaga yang dia pimpin berdiri sejak 2007, tujuannya membantu remaja yang putus sekolah serta korban kekerasan seksual di kota ini supaya mereka lebih maju. “Kalau saya perhatikan, setiap tahun data anak putus sekolah korban kekerasan seksual

meningkat di Indonesia, bagaimana di Lampung? Untuk itu, lembaga ini didirikan supaya hak-hak dari anak dapat terpenuhi,” ujarnya. Beberapa kegiatan terus dilakukan untuk meningkatkan hak dari anak binaan, mereka sama dengan anak yang lainnya, dengan begitu mereka pantas terus bersaing menunjukkan prestasi mereka, baik di nasional maupun internasional. (*14/K2)

SATUAN Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung membekuk Endang Wijaya (21), warga Padangcermin, Pesawaran. Dia diduga terlibat dalam pencurian dengan menggasak barang dan uang pengendara mobil dangan cara memecahkan kaca. Tersangka dibekuk di rumahnya, Selasa (21/7). Tersangka mengaku baru dua kali melakukan aksi pecah kaca dan menggasak barang berharga di mobil. Dari dua kejahatan yang dilakukan, masing masing di wilayah Citra Garden dan Jalan Pramuka, itu tersangka berhasil menyikat 1 ponsel, tas, dan uang Rp500 ribu. “Di Citra Garden cuma dapat ponsel rusak dan tas kosong, sedangkan di Pramuka dapat uang Rp500 ribu,” kata Endang kepada petugas dan wartawan saat ekspos di Mapolresta Bandar Lampung, Rabu (22/7). Setiap beraksi, Endang selalu bersama kelompoknya yang berjumlah empat orang. Sebelum beraksi, dia bersama tiga rekannya selalu berkeliling mencari target mobil yang sedang diparkir untuk kemudian dipecahkan kacanya dan mengambil barang berharga di mobil tersebut. “Kami berempat

sebelum mencuri keliling dulu, kalau saya tugasnya cuma mengawasi suasana sekitar,” ujar dia. Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Dery Agung Wijaya mengatakan berdasar catatan petugas, komplotan ini lebih dari 10 kali melakukan tindak pidana dengan modus serupa di wilayah Kota Bandar Lampung. Pada Juni 2015, komplotan ini berhasil menggasak uang Rp45 juta di mobil milik Rinto, warga Kemiling, Bandar Lampung. “Saat itu korban sedang belanja di sebuah minimarket di Jalan Pramuka, uang Rp45 juta disimpan tersangka di tas yang ditaruh di mobil,” kata Dery, kemarin. Kedua, pada Juli 2015, menggasak barang berharga dari mobil yang terparkir di depan ruko di wilayah Telukbetung Barat, Bandar Lampung. “Hasil pemeriksaan petugas, uang hasil kejahatan dibagi kemudian dihabiskan untuk foya-foya,” ujarnya. Dery mengimbau masyarakat selalu berhati hati saat memarkirkan kendaraannya dan jangan meninggalkan barang berharga di mobil. “Mintalah bantuan pengawalan kepolisian saat akan membawa uang dalam jumlah besar.” (DEN/K2)

n LAMPUNG POST/ARIS SUSANTO

SERAHKAN SANTUNAN. Kepala Cabang PT Jasaraharja Lampung Yugara disaksikan Direktur Lalu Lintas Polda Lampung Kombes Syamsu Riyani memberikan santunan secara simbolis kepada Sukarti, ahli waris Mulyono yang tewas terseret kereta api pada 9 Juli lalu, Rabu (22/7).

Truk Tabrak Dua Minibus di Jalan Pramuka K E C E L A KA A N b e r u nt u n terjadi di Jalan Pramuka, Kemiling, Bandar Lampung, Rabu (22/7) sore. Sebuah truk menabrak dua mobil minibus yang mengakibatkan awak mobil kecil itu luka-luka. Tabrakan melibatkan truk bermuatan air mineral, Toyota Alya warna putih BE-2871-YG, dan Luxio warna hitam BE2736-WA. Kondisi mobil Ayla, bodi kanan bagian belakang penyok. Luxio, pecah ban belakang sebelah kanan serta pintu depan kanan penyok dan spion kanan patah. Menurut saksi mata, Suharjo (46), warga Jalan Pramuka, Kemiling, Bandar Lampung, sore itu ketiga mobil dari arah Terminal Kemiling menuju Jalan Pramuka. Saat tiba di belokan, mobil Ayla belok arah menuju Terminal Kemiling. Sedangkan mobil Luxio di sisi kiri jalan dalam posisi berjalan pelan. “Dari atas sudah kelihatan truk itu melaju ugal-ugalan. Pas Alya mau puter arah, pantat mobilnya kena tabrak truk itu, trus truk banting setir ke kiri dan menyerempet mobil Luxio. Sehabis itu truknya masih tetap jalan pelan. Kemudian pengemudi Luxio keluar dari mobilnya berlari mengejar truk tersebut,” kata Suharjo. Sopir truk bermuatan air

kemasan belakangan diketahui bernama Junaidi (35), warga Dusun Bulusari, RT/RW 002/001, Kelurahan Bulusari, Kecamatan Bumiratu Nuban, Lampung Tengah, diamankan warga. Tak lama kemudian datang polisi menahan sopir truk berikut barang bukti tiga unit kendaraan yang terlibat tabrakan. Mobil Alya dan Luxio berikut sopir dan penumpang dibawa ke Direktorat Lalu lintas Polda Lampung di Jalan Pramuka, Rajabasa. Sopir mobil Luxio, Ali, mengaku sore itu ia dari Telukbetung hendak menuju Way Kanan. Sebelum truk itu menabrak, ia sudah melihat dari spion bahwa truk itu dalam kecepatan tinggi dan menyenggol Ayla yang hendak putar balik ke arah Terminal Kemiling. “Ya tadi di terminal memang sopir truk itu mau ribut sama sopir truk lainnya, makanya dia buruburu mau ngejar truk yang ada di depan saya. Lalu dia menabrak bagian pantat Ayla itu dan banting kiri, nyerempet kendaraan saya,“ kata Ali saat dimintai keterangan di Ditlantas Polda Lampung, Rabu petang. Sopir truk belum bisa dimintai keterangan karena dalam pemeriksaan petugas. (DEN/K2)


±

±

CMYK

±

RAGAM

kamis, 23 juli 2015

LAMPUNG POST

8

BURAS

Yunani Lolos Restrukturisasi Utang!

±

DIPERIKSA KPK. Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho (kanan) berjalan menuju ruang pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Rabu (22/7). Gatot diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap kepada hakim PTUN Medan yang melibatkan stafnya serta pengacara OC Kaligis. n ANTARA/ AKBAR NUGROHO GUMAY

Disiplin PNS Pemprov Sebatas Daftar Hadir Hasil inspeksi mendadak yang dilakukan tim akan dilaporkan kepada Gubernur Lampung melalui pejabat terkait. NUR JANNAH

±

K

EDISIPLINAN pegawai negeri sipil (PNS) di Pemprov Lampung hanya sebatas daftar kehadirannya di tempat kerja. Terbukti walau hasil inspeksi mendadak (sidak) hari pertama usai Lebaran 2015 didapat mencapai di atas 90% kehadiran, kinerja mereka nihil. Pada sidak di Pemprov yang dilakukan kemarin (22/7) didapat tingkat kehadiran para birokrat mencapai 90%. Namun, dari pemantauan Lampung Post, para PNS meninggalkan ruangan dan meja kerjanya sekitar pukul 14.00. Hanya beberapa staf menunggu hingga jam pulang yang ditentukan, yakni pukul 16.00. Salah satunya terlihat di ruangan Biro Mental Sekretariat Pemprov, hanya beberapa pegawai tersisa menunggu jam pulang. Itu pun dimanfaatkan mereka bermain

gadget, internet, atau sekadar meng­ obrol bersama dengan sesama rekan pegawai. Kondisi sama juga terlihat di ruangan Biro Aset dan Biro Sosial, tidak ada aktivitas kerja. Saat sidak, tim yang dipimpin Asisten I Bidang Pemerintahan Sekprov Lampung Tauhidi mengatakan setelah enam hari mendapatkan kesempatan cuti bersama, mestinya pegawai harus sudah fokus kembali mengerjakan tugas-tugas dan ke-

Inspeksi mendadak kami jadikan momen silaturahmi dan pembinaan pegawai. wajibannya mengemban amanah. “Inspeksi mendadak kami jadikan momen silaturahmi dan pembinaan pegawai setelah libur Idulfitri,” kata Tauhidi, usai sidak, kemarin. Tauhidi mengklaim secara umum tingkat kehadiran PNS di lingkungan Pemprov Lampung terlihat cukup baik jika dilihat dari tingkat keha­ diran. Menurutnya, dari hasil sidak

akan dilaporkan kepada Gubernur Lampung. Namun, sebelum hasil itu disampaikan kepada Gubernur, terlebih dahulu disampaikan kepada asisten yang membidangi. Hal senada disampaikan Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekprov Lampung Adeham. Menurutnya, berdasarkan hasil sidak di sejumlah instansi, menunjukkan tingkat kehadiran 97%.

Pemkot Di Pemkot Bandar Lampung, Wali Kota Herman HN menggelar sidak langsung ke sejumlah instansi. “Alhamdulillah untuk hari ini 99% masuk. Mungkin ada satu atau dua orang yang tidak hadir,” kata dia, ditemui di kompleks pemerintahan setempat, kemarin. Inspektur Kota Bandar Lampung Rahman Mustafa mengatakan akan memulai pendataan terhadap pegawai yang tidak hadir. “Terkait pegawai yang membolos, kami minta kepala UPTD memanggil yang bersangkutan untuk diberikan teguran lisan,” ujarnya. (*14/U1)

SIDAK LAINNYA... Hlm.23

nurjannah@lampungpost.co.id

Hasil Pemeriksaan Tentukan Nasib Gatot Pujo GUBERNUR Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho akhirnya memenuhi panggilan Komisi Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) sebagai saksi salah satu tersangka suap PTUN Medan, M Yaghari Bastara Guntur alias Gerry. Pemeriksaan perdana itu dilakukan setelah Gatot mangkir dari panggilan pekan lalu yang akan menentukan posisi keterlibatannya dalam suap terhadap Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Medan Tripeni Irianto Putro. “Tentu ada pengembangan lebih lanjut. Penyidik memeriksa mereka yang terlibat, baik sebagai saksi maupun tersangka, ataupun memberikan kesaksian keterlibatan atas mereka. Itu yang kami sebut dengan pengembangan. Hasil pengembang­ an itu sedang saya tunggu,” kata Pelaksana Tugas Ketua KPK Taufiequrachman Ruki, saat ditanya soal keterlibatan Gatot dalam kasus ini, di sela-sela halalbihalal di gedung KPK, kemarin (22/7). KPK belum bisa memastikan siapa lagi pihak lain selain enam orang yang sudah ditetapkan sebagai tersangka, di antaranya Ketua Majelis Hakim Tripeni Irianto Putro, hakim anggota Dermawan Ginting dan Amir Fauzi, serta panitera Syamsir Yusfan, terakhir OC Kaligis. Namun, dari hasil pengembangan perkara ini melalui pemeriksaan saksi, seperti Gatot Pujo Nugroho, bisa menjadi dasar untuk menjerat tersangka lain. “Saya tidak bisa berprediksi dan tidak bisa berandai kalau nanti penjelasan dan pengembangan kami peroleh, apakah sudah didukung bukti yang kuat, tentu kami ikuti dengan tindakan lain,” kata dia. Pada kesempatan sama, Pelaksana Tugas Wakil Ketua KPK Indriyanto Seno Adji mengatakan KPK sedang mendalami keterlibatan dan sumber suap. Itu menjadi dasar KPK memeriksa Gatot. “Terkait sumber ada keterkaitan antara pihak pemberinya kan, sekarang lagi dicek,” kata dia. (MI/U1)

Polri Tetapkan 4 Tersangka Kasus Tolikara

±

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

SIDAK PNS. Asisten I Bidang Pemerintahan Provinsi Lampung Tauhidi (kanan) melakukan sidak ke Sekretariat DPRD Lampung, Rabu (22/7). Selama sidak, tidak ditemukan karyawan yang bolos maupun tidak hadir, kecuali cuti.

Serangan Udara Tewaskan Petinggi Al Qaeda AMERIKA Serikat (AS) pada Rabu (22/7) mengklaim serangan udara yang dilakukan koalisi pimpinan Negeri Paman Sam itu telah menewaskan salah satu pemimpin Al Qaeda di Suriah, Muhsin Al-Fadhli. Juru bicara Pentagon Kapten Jeff Davis mengatakan Al-Fadhli tewas dalam serangan yang terjadi pada 8 Juli silam ketika tengah melakukan perjalanan darat di sekitar Kota Sarmada, Aleppo, Barat Laut Suriah. Namun, Davis tidak memberikan keterangan apakah drone atau pesawat tak berawak yang telah menewaskan pria 34 tahun itu.

±

“Kematiannya akan melemahkan dan mengacaukan operasi eksternal Al Qaeda terhadap AS dan sekutu-sekutunya,” ujar Davis. Militan kelahiran Kuwait tersebut sangat dipercaya di lingkaran yang dibangun pemimpin ter­ tinggi Al Qaeda, Osama bin Laden. Al-Fadhli, menurut intelijen AS, adalah salah seorang yang mengetahui rencana penyerangan 11 September 2001 (9/11) di AS. Selain mengetahui rencana serangan 9/11, Davis menambahkan pemimpin Khorasan itu juga diyakini terlibat dalam serangan terhadap

CMYK

Marinir AS di Pulau Failaka, Kuwait, dan sebuah kapal tanker minyak Prancis, MV Limburg, 2002 silam. Menurut laporan yang dikeluar­ kan Pusat Kontraterorisme Nasional AS, Al-Fadhli pernah menjadi pemimpin senior Al Qaeda di Iran. Fadhli juga fasilitator utama pemimpin Al Qaeda Irak yang juga tewas, Abu Musab Al-Zarqawi. Al-Fadhli sebelumnya dilaporkan telah menjadi target serangan udara AS pada September tahun lalu. Namun, kematiannya tidak pernah dipastikan oleh pejabat AS pada saat itu. (MI/E2)

PENYELIDIKAN kasus kerusuhan di Distrik Karubaga, Kabupaten Tolikara, Papua, mulai mengerucut. Polri memberi sinyal ada empat saksi yang status hukumnya bakal ditingkatkan menjadi tersangka. Hal itu dikatakan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti kepada awak media, Rabu (22/7). Menurutnya, Polda Papua masih memeriksa intensif puluhan saksi yang berasal dari jemaat dan panitia Gereja Injil di Indonesia (GIDI), jemaah salat id, masyarakat, serta anggota Polri yang bertugas saat insiden. “Hari ini diperiksa lima saksi lagi. Yang paling pertama, empatlah (tersangka),” kata dia. Badrodin enggan berkomentar saat ditanya siapa saja calon tersangka, apakah berasal dari panitia GIDI Tolikara ataupun pejabat Pemkab Tolikara yang melegalkan perda larangan membangun tempat ibadah selain GIDI. “Nantilah saya kasih tahu setelah ditetapkan.” Bahkan, Badrodin juga menolak menjawab informasi yang menyebut Ketua GIDI Tolikara Pdt Nayus Wenea dan sekretarisnya Pdt Marthe Jingga yang menerbitkan surat edaran kontroversi bakal menyandang status tersangka. Pada bagian lain, Teten Masduki, anggota tim komunikasi Presiden, mengatakan upaya pemulihan situasi sekaligus pencegahan meluasnya konflik Tolikara ke wilayah lain menjadi salah satu prioritas Presiden Joko Widodo. Selain itu, penegakan hukum terus dilakukan hingga ditemukannya aktor intelektual. “Presiden akan melakukan dialog dengan tokoh agama, tokoh masyarakat Papua, untuk sama-sama meredam, dan menenangkan situasi,” kata dia. (MI/U3)

±

PARA pemimpin Juli 2015. Dengan zona euro akhir­ aliran dana ­tunai nya sepakat Eurogroup itu memberikan pula, bank-bank dana talangan Yu n a n i d i b u k a (bailout) kepada kembali Senin Yunani tanpa (20/7) setelah tusyarat melakukan tup selama tiga restrukturisasi minggu. Dengan H. Bambang Eka Wijaya pembukaan itu, utang. Presiden Uni Eropa Donald antrean nasabah Tusk mengatakan perjan- di ATM berkurang dibanding jian baru ini akan memberi sebelumnya, selama bank solusi bagi Yunani agar tetap ditutup penarikan lewat ATM menjadi anggota Euro. (Al dibatasi 60 euro per hari. Jazeera/ROL, 13/7) Juru bicara IMF Gery Rice Perdana Menteri Yunani yang memastikan Yunani telah Alexis Tsipras menyatakan melunasi keseluruhan tunggadengan berhasil menghin- kannya menyatakan, “Seper­ dari restrukturisasi utang itu, ti kami katakan, IMF siap kedaulatan Yunani tetap ter- melanjutkan bantuan kepada jaga. Sebagai kompensasi dana Yunani terkait usaha pengemtalangan sebesar 86 miliar euro, balian stabilitas keuangan dan Yunani sepakat menyerah­kan pertumbuhan.” kepada Eurogroup aset negaTampak, proses penyeleranya senilai 50 miliar euro. saiannya cukup cepat, daDengan dana talangan sebesar lam sepekan setelah lewat itu yang sebagian besar un- referen­dum rakyat Yunani tuk rekapitalisasi bank-bank menolak dana talangan denYunani, diharapkan ekonomi gan syarat-syarat ketat hingga Yunani secara perlahan kem- bisa diasumsikan mencampuri kedaulatan bangsanya, bali ke jalurnya. Presiden Eurogroup Jeroen para pemimpin Euro segera Dijsselbloem mengatakan sepakat mengesampingkan kesepakatan ini memberi pe- syarat-syarat awal dengan luang Yunani menerima uang mengangkat kehormatan tunai untuk mempermudah Yu n a n i l e wa t m e m b e r i melunasi kewajibannya yang kompensasi atas dana tajatuh tempo. BBC dikutip langan dengan pe­nyerahan Detik News, Selasa (21/7), aset-aset negaranya senilai melaporkan Dana Moneter 50 miliar euro. Bagi orang International (IMF) memasti- Yunani, menyerahkan aset 50 kan Yunani telah membayar miliar euro itu kecil artinya tunggakan utang sebesar 2,05 dalam menjaga martabat miliar euro sehingga negara dan kehormatan bangsanya itu tidak lagi memiliki tung- ketimbang menyerah tunduk pada pendiktean asing! gakan kepada IMF. Terbukti, pimpinan Yunani Selain itu, Yunani juga telah membayar kewajiban 4,2 benar menyerahkan keputus­ miliar euro kepada European an ke tangan rakyat. Jalan keCentral Bank (ECB) untuk luar dari krisis terburuk pun utang yang jatuh tempo 21 kini terbuka lebar. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

±

±

Follow on: @buraslampost

SIAPA MENGAPA

Arus Balik LEBARAN tahun ini membuat senator asal Lampung, Syarif, lebih sibuk dari biasa­n ya. Aktivitas Lebarannya bertambah sesuai panggilan tugas sebagai anggota DPD untuk memantau kelancaraan arus mudik dan balik. “Sebagai anggota DPD, selain berfungsi sebagai peng­a was, kami juga harus melakukan monitor dan support terhadap kebijakan n DOK. LAMPUNG POST pemerintah,” kata alumnus Pascasarjana Hukum ini, saat memantau arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Senin (20/7). Sebelumnya dia bersama rombongan DPD juga memantau Terminal Induk Rajabasa dan Bandara Radin Inten II. Anggota DPD yang duduk di Komite I Bidang Hukum, Keamanan, dan HAM ini mengatakan dari hasil pemantauannya, masih banyak kendala di lapangan yang dialami masyarakat saat mudik. “Hasil pemantauan ini akan kami sampaikan dan perjuangkan ke menteri-menteri terkait,” kata senator yang fotonya memegang cangkul itu. (UMB/U1)

WAT WAT GAWOH

Main Pesawat BERMAIN aeromodeling kini menjadi tren kaum menengah ke atas. Namun awas, jika salah terancam penjara. Nah... bang aga nangkok jelma sai lagi memain kidah (Nah... kok mau menangkap orang yang sedang asyik bermain). Hal itu terjadi di Polandia, saat seorang warga n DP. RAHARJO memainkan sebuah pesawat tak berawak atau drone. Namun, dia memainkannya dengan terbang dekat sebuah pesawat Lufthansa yang tengah mendarat di Bandara Warsawa, Polandia. Seperti dilansir kantor berita AFP, pilot pesawat menyadari keberadaan drone itu ketika pesawat berada di ketinggian 700 meter hendak mendarat. Patut kik titangkok, aga matiko jelma melamon ana. Wat-wat gawoh (Wajar kalau ditangkap, bisa menewaskan banyak orang. Ada-ada saja). (U1)

±

±


kamis, 23 Juli 2015

BISNIS KORPORASI

LAMPUNG POST

9

Jadi Pelanggan ACE Hardware Lebih Untung Penawaran spesial yang paling ditunggu tentunya harga khusus pelanggan. ADI SUNARYO

S

n LAMPUNG POST/*6

BAYAR POIN. Karyawan ACE Hardware memamerkan lampu emergency yang dapat dimiliki dengan membayar menggunakan poin yang dimiliki para pelanggan ACE Hardware, di Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung, Rabu (22/7).

Layanan SMS Indosat Capai 941,93 Juta OPERATOR telekomunikasi In­ dosat mencatat layanan pesan singkat atau SMS pada hari H Lebaran tahun ini meningkat menjadi sekitar 941,93 juta SMS, atau naik 34,96 persen dibandingkan traffic SMS re­ guler hari biasa. Director & Chief Technology Officer Indosat John Martin Thompson di Jakarta, Rabu (22/7), mengatakan keber­ hasilan kirim antarpelang­ gan Indosat lebih dari 94,60 persen yang berarti tidak ada permasalahan signifikan da­ lam pengiriman SMS internal jaringan Indosat. “Sedangkan tingkat keber­ hasilan pengiriman SMS ke antaroperator mencapai seki­ tar 92,67 persen, walau terjadi kepadatan jalur pengiriman antaroperator,” katanya.

Kenaikan traffic SMS tertinggi terjadi di kota/wilayah Sumatera Utara (146,69 persen), Kalimant­ an (89,55 persen), dan Sumatera Selatan (86,17 persen). Sementara itu, traffic data di hari H Lebaran mening­ kat menjadi sekitar 596,46 terabita/hari, atau naik 30,60 persen dibandingkan traffic data reguler pada hari biasa. “Apabila dibandingkan de­ ngan kondisi hari H Lebaran 2014, traffic SMS hari H ta­ hun 2015 naik 44,43 persen dibandingkan traffic SMS pada hari H tahun 2014. Dan traffic komunikasi data meningkat 232,36 persen dibanding traffic tahun lalu,” kata John. Ia menegaskan kesiapan jaringan seluler Indosat untuk masa mudik Lebaran 2015 tidak terlepas dari program

modernisasi jaringan yang te­ lah dilakukan di berbagai kota di seluruh Indonesia, termasuk kota-kota tujuan mudik, baik di Jawa maupun luar Jawa. Khusus dari sisi kapasitas jaringan menghadapi mudik Lebaran ini, kata dia, kapa­ sitas seluruh layanan seluler, baik suara (voice), SMS, mau­ pun data, ditingkatkan sesuai dengan prediksi dan potensi kenaikan yang akan terjadi. Ia menambahkan untuk layanan suara dinaikkan kapasitasnya menjadi 39 juta erlang/hari, untuk layanan SMS kapasitas ditingkatkan menjadi 1,28 miliar SMS/hari. Sementara untuk data, opera­ tor anggota Group Ooredoo itu meningkatkan kapasitas data menjadi 2.081 terabita/ hari. (ANT/E2)

n LAMPUNG POST/*6

BELANJA BUKU. Kepala Toko Deoni, Susi Susanti (paling kanan), melayani para pelanggan yang memilih dan berbelanja buku untuk keperluan sekolah di Toko Deoni Cabang Langkapura, Jalan Imam Bonjol, Bandar Lampung, Rabu (22/7).

Beli Buku di Deoni Dapat Hadiah TOKO perlengkapan alat tulis dan kantor, Deoni, saat ini meng­ gelar promosi khusus harga spe­ sial dan hadiah langsung hingga akhir Juli 2015. Kepala Toko Deoni Cabang Langkapura Susi Susanti mengatakan setiap pem­ belian 1 pak buku tipe apa saja diberikan hadiah pena Standard 1 pieces, untuk pembelian 10 pak mendapatkan hadiah pena Standard 1 lusin, dan pembe­ lian buku 20 pak mendapatkan hadiah tas sekolah eksklusif dari Standard. “Promosi ini kami berikan dalam rangka memberikan apresiasi kepada para pelang­ gan Deoni memasuki tahun ajaran baru masuk sekolah,” kata Susi saat ditemui di toko Deoni Cabang Langkapura, Jalan Imam Bonjol, Bandar

Lampung, Rabu (22/7). Dia menjelaskan untuk buku Sinar Dunia isi 10 pieces dengan isi buku 38 halaman seharga Rp18 ribu, untuk 58 halaman seharga Rp25 ribu. Selain itu, Dreamcard isi 10 pieces dengan isi buku 38 halaman seharga Rp17.500, un­ tuk 58 halaman seharga Rp24.500 ribu. Untuk buku Kiki isi 10 pieces dengan isi buku 38 halaman se­ harga Rp25 ribu, untuk 58 halam­ an seharga Rp35 ribu. Lalu, buku ukuran A4, se­perti Mybook, Big Boss, Sinar Dunia, Campus, dan lainnya dengan harga Rp18 ribu/pak isi 6 pieces. “Saat ini, kami juga menyediakan berbagai buku yang sudah kami beri sampul dengan berbagai variasi warna dan model sampul, seperti gambar, polos, ataupun batik. Jadi para pelanggan tak

perlu repot lagi menyampul bukunya,” kata dia. Selain itu, berbagai alat tulis diberikan harga khusus, seperti pena Quantum per lusin hanya Rp8.500 dari harga normal Rp12 ribu dan pena Spiro per lusin hanya Rp12.500 dari harga normal Rp15 ribu. Ada juga berbagai album foto serta bingkai yang diberi diskon sebesar 20%. Selain itu, Toko Deoni juga menyediakan berbagai keper­ luan wadah atau tempat bekal anak-anak sekolah seperti botol minuman, wadah makanan, dan sebagainya dengan harga mulai dari Rp25 ribu. “Hingga akhir Juli 2015 kami berikan potongan harga berupa diskon hingga 30% berlaku untuk se­ mua item,” katanya. (*6/E2)

EBAGAI salah satu ritel lifestyle terkemuka di In­ donesia, ACE berkomit­ men terus memberikan yang terbaik bagi pelanggannya. Salah satunya dengan meng­ hadirkan program yang ditu­ jukan khusus pelanggan ACE Rewards, Member Lebih Un­ tung, yang akan berlangsung hingga 19 Agustus 2015. Deputi Store Manager ACE Hardware Cabang Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung, Muslim, mengatakan pro ­ gram Member Lebih Untung ini diselenggarakan untuk mengapresiasi lebih dari 1,3 juta pelanggan yang telah ber­ gabung dalam program keang­ gotaan ACE Rewards. Dalam program ini, member akan merasakan berbagai

keuntungan dan layanan yang lebih dari biasanya, salah satu­ nya program tukar poin. “Jika biasanya membutuh­ kan 40 poin untuk menukar­ kan voucer senilai Rp100 ribu, pada periode program ini member hanya menggunakan 100 poin yang dimiliki untuk menukar voucer senilai Rp300 ribu,” kata Muslim, di ACE Hardware Cabang Mal Boemi Kedaton, Rabu (22/7). Dia menjelaskan bonus em­ pat poin juga akan diberi­ kan kepada pelanggan yang melakukan update data di situs web www.acehardware.co.id/ member-update. Poin secara otomatis masuk ke poin member setelah data diperbaharui. Selain itu, pelanggan juga memiliki kesempatan menda­ pat hadiah menarik dengan mengikuti program sampaikan

suaramu. Hadiah akan diberi­ kan kepada 100 orang pertama yang mengirimkan pengala­ mannya selama menjadi member ACE dan menyebutkan tiga produk favoritnya ke e-mail socialmedia@acehardware. co.id. Bagi member baru (mendaf­ tar pada periode 22 Juli—19 Agustus 2015) yang melakukan pembelanjaan minimal Rp1 juta berhak langsung mengiku­ ti program lucky dip yang ber­ hadiah merchandise eksklusif, kupon free 20 poin rewards, serta voucer belanja. ACE juga memberikan vou­ cer belanja senilai Rp500 ribu kepada 100 top member di se­ tiap toko ACE yang melakukan pembelanjaan tertinggi. “Ayo segera menjadi member ACE Hardware. Hanya dengan registrasi Rp100 ribu, langsung dapat poin sebanyak 50 poin dan dapatkan banyak keuntungan menjadi member,”

kata dia. Muslim mengatakan poin rewards yang dimiliki juga dapat ditukar langsung de­ ngan produk eksklusif, seperti minifood processor set untuk kelengkapan memasak dengan menukarkan 198 poin, beverage caddy set untuk menghi­ dangkan minuman hangat bagi keluarga dengan menukarkan 168 poin, oven toaster 10 liter untuk menghangatkan maka­ nan dengan menukarkan 126 poin, table fan untuk menye­ garkan udara ruangan dengan menukarkan 104 poin. Kemudian, tank of betta space sebagai akuarium untuk ikan peliharaan yang dapat ditukar dengan 90 poin, emergency light yang dibutuhkan ketika listrik padam dengan menukar 75 poin, dan masih banyak pilihan produk yang lainnya. (E2) adisunaryo@lampungpost.co.id


± kamis, 23 juli 2015

±

±

CMYK

±

BISNIS KORPORASI

LAMPUNG POST

10

Asus Hadirkan Notebook Gaming Canggih Asus RoG G501JW merupakan salah satu notebook gaming tertipis di kelasnya. HESMA ERYANI

A

SUS kembali berinovasi dengan menghadir­ kan Asus RoG G501JW, notebook gaming yang memi­ liki spesifikasi tinggi tetapi dengan bodi yang tipis. “Notebook gaming merupakan salah satu segmen yang dinamis dan sangat menarik untuk digarap oleh berbagai vendor yang bersa­ ing di bisnis notebook,” kata Coun­ try Product Group Leader Asus Indonesia Juliana Cen, kemarin. Alasannya, kata Juliana, peng­ guna di segmen gaming memen­ tingkan teknologi terkini, kece­ patan tertinggi, kualitas terbaik, dan pengalaman bermain yang sangat memuaskan. Mereka tidak terlalu banyak mempertim­ bangkan masalah harga. Menurut dia, sebagai pemi­ lik brand Republic of Gaming, brand yang sangat identik de­ ngan produk-produk yang me­ nawarkan pengalaman gaming terbaik bagi pengguna, Asus juga sangat serius memperkuat

posisinya di segmen tersebut, termasuk dengan menghadir­ kan Asus RoG G501JW. Asus RoG G501JW adalah notebook gaming dengan performa ting­ gi, dipersenjatai dengan prosesor Intel Core i7-4720HQ dengan Turbo up to 3.6 GHz, RAM 16 Gb DDR3L, SSD 128 Gb ditambah HDD 1.000 Gb untuk penyimpanan data. Dari segi grafis, notebook ini dibekali dengan kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 960M de­ ngan memori sebesar 4 Gb GD­ DR5. Tentunya dari spesifikasi yang sangat gahar tersebut, bisa dipastikan berbagai game masa kini bisa dijalankan dengan mudah oleh para gamers. “Asus RoG G501JW merupa­ kan bentuk komitmen bahwa Asus terus berinovasi untuk menghadirkan notebook gaming terbaik bagi kalangan gamers,” ujar Juliana. Dia yakin notebook ini akan disukai oleh kalangan gamers dengan mobilitas tinggi yang membutuhkan notebook gaming tipis tetapi tetap powerful.

±

Mewah dan Kokoh Asus RoG G501JW hadir dengan bodi tipis berlapis alumunium hitam sehingga terkesan mewah. Motif garis vertikal seperti gurat­ an metal pada bagian belakang monitor memberikan kesan ko­ koh. Jika dilihat dari beberapa sudut yang berbeda, panel alu­ munium pada kover notebook ini memberikan pantulan cahaya berkilau yang sangat mewah. Dengan ketebalan 20,6 mili­ meter dan bobot hanya 2,06 kg, Asus RoG G501JW merupakan salah satu notebook gaming tertipis di kelasnya. Di balik desainnya yang tipis dan ringan, Asus RoG G501JW menyimpan prosesor Intel Core i7-4720HQ Quad Core, 8 threads generasi Haswell yang memiliki arsitektur sangat kecil di angka 22 nm dan memiliki frekuensi tinggi hingga mencapai 3,6 GHz dengan intel Turbo Boost Technology. Per­ forma prosesor yang gahar tersebut dikombinasikan dengan RAM berkapasitas 16 Gb DDR3L Memory yang mampu melahap komputasi multitasking terbaik. (E2) hesmaeryani@lampungpost.co.id

JELASKAN KE KONSUMEN

Sales Honda menjelaskan teknologi sepeda motor All New Honda Beat eSP kepada konsumen, beberapa waktu lalu. Berdasarkan data AISI, skutik Honda mengalami pertumbuhan hingga 18,1% dengan total penjualan 316.616 unit.

n DOKUMENTASI TDM

Penjualan Motor Honda Tumbuh 18,7% PENJUALAN sepeda motor Hon­ da tercatat mengalami pertum­ buhan sebesar 18,7% dengan total penjualan 361.767 unit pada Juni lalu. Peningkatan pen­ jualan ini menunjukkan ting­ ginya kepercayaan masyarakat menjelang Lebaran meskipun pasar sepeda motor belum se­ penuhnya pulih. Berdasarkan data Asosiasi In­ dustri Sepeda Motor Indonesia (AISI) penjualan sepeda motor secara nasional tercatat sebesar 574.714 unit pada Juni 2015.

Sepeda motor Honda menggeng­ gam 62,9% pangsa pasar dengan total penjualan 361.767 unit atau meningkat 18,7% dibandingkan dengan data penjualan pada Mei 2015, yakni 304.900 unit. General Manager Sales Di­ vision AHM Thomas Wijaya me­ngatakan pertumbuhan pen­ jualan menjelang Lebaran tahun ini melebihi perkiraan sebelum­ nya, mengingat saat ini daya beli masyarakat belum sepenuh­ nya pulih. Hal ini merupakan salah satu respons positif dari

masyarakat dengan menjadikan sepeda motor Honda pilihan. “Melihat berbagai dampak akibat pelemahan kondisi per­ ekonomian nasional, pada awalnya kami memperkirakan pertumbuhan menjelang Leba­ ran tidak lebih dari 10%. Akan tetapi, masyarakat memberikan kepercayaan dengan memilih sepeda motor Honda sehingga penjualannya dapat tumbuh 18% jika dibandingkan bulan sebelumnya. Hal ini membuat kami semakin termotivasi un­

tuk selalu mengembangkan produk dengan kualitas terbaik bagi konsumen,” kata Thomas. Menurutnya, penjualan sepeda motor Honda terba­ nyak masih didominasi segmen skutik yang secara keseluruh­ an mengalami pertumbuhan hingga 18,1% dengan total penjualan 316.616 unit. All New Honda Scoopy eSP yang baru diluncurkan mencatatkan hasil penjualan positif seba­ nyak 37.572 unit atau tumbuh 78,4%. (RIC/E1)

±

±

±

±

±

CMYK

±

±


±

±

CMYK

otomotif

kamis, 23 Juli 2015

Kawasaki Estrella, Motor Klasik Masa Kini Suspensi depan menggunakan jenis teleskopik dengan ukuran 39 mm. ADI SUNARYO

S

EBUAH sepeda motor yang mengusung gaya retro dan klasik atau biasa disebut dengan motor kuno saat ini sangat jarang dijumpai. Apalagi dengan sulitnya suku cadang dan onderdil yang dimiliki membuat motor kuno bernilai tinggi. Namun, saat ini Kawasaki mengeluarkan tipe motor klasik dengan kualitas berkelas serta dengan teknologi modern saat ini yang diberi nama Kawasaki Estrella. Motor unik terbaru ini memang menggunakan konsep yang berbeda dengan motor-motor Kawasaki sebelumnya, yang selalu identik dengan gaya yang sport dan modern. Sales Marketing PT Sumber Trada Motor Satria mengatakan motor ini didatangkan langsung dari negara asalnya, yakni Jepang. Menurutnya, sekalipun berpenampilan klasik dan kuno bukan berarti didalamnya juga kuno dan tidak mumpuni. Terbukti dengan digunakannya mesin berkapasitas 250 cc, 4 Tak, 4 Tak tunggal, SOHC, 2 katup, serta 1 buah silinder dengan sistem pendinginan berupa udara yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 18 PS/7.500 rpm dan untuk torsi maksimal hingga 18 Nm/5.500 rpm. Dengan transmisi yang dimiliki yakni lima kecepatan. “Tidak hanya itu, sistem pengapian yang digunakan telah mengusung sistem digital,” kata Satria saat ditemui di Diler Utama Kawasaki, Jalan Ahmad Yani, Bandar Lampung, Rabu (22/7). Dia menjelaskan pada rangka motor ini menggunakan rangka kuat dengan tipe tube SE double cradie. Suspensi depan menggunakan jenis teleskopik dengan ukuran 39 mm. Sementara suspensi belakang menggunakan jenis swiing arm oil shock. Pada sektor bagian depan dipersenjatai rem tipe cakram berukuran 300 mm, sedangkan bagian belakang dilengkapi dengan rem jenis drum ukuran 160 mm. Sementara ban depannya berukuran 90/90-18M/C 51P, sedangkan ukuran ban belakang 110/90-17M/C 60P. “Untuk dimensi motor ini memiliki panjang hingga 2.075 mm, lebarnya mencapai 755 mm dan

n LAMPUNG POST/*6

MOTOR KLASIK. Karyawan PT Sumber Trada Motor memamerkan motor klasik Kawasaki tipe Estrella di stan Kawasaki Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung, Rabu (22/7). tinggi mencapai 1.055 mm. Lalu, tinggi tempat duduk hingga 735 mm. Jarak antara poros roda 170 mm dengan berat motor 161 kg. Sementara kapasitas bahan bakarnya mencapai 13 liter,” katanya.

Ramah Lingkungan Menurut Satria, Kawasaki Estrella 250 ini telah menggunakan teknologi mutakhir saat ini dengan menggunakan teknologi injeksi yang pastinya membuat motor ini hemat dan juga ramah terhadap lingkungan. Dari sisi tampilan, motor ini memiliki desain yang didominasi dengan bentuk yang bulat, mulai dari batok lampu depan, tangki bahan bakar, hingga pada kover mesin bagian samping. “Semua bentuk desain bodi dan fitur pelengkap

dianggap sebagai kelebihan dan ciri khas dari motor ini, dibandingkan dengan yang lain,” kata dia. “Ada juga pelek jenis jari-jari yang klasik dan knalpot bergaya kuno yang mampu membuat kita serasa bernostalgia dan merasakan sensasi berkendara di era 1960 dan 1970-an.” Satria menambahkan untuk warna pilihan sekaligus varian dari motor ini yang tersedia di Lampung, yakni candy caribbean green (versi standar) dan metallic spark black (special edition). Untuk harga sendiri OTR (on the road) Lampung, motor ini dibanderol seharga Rp70 juta. (E2) adisunaryo@lampungpost.co.id

±

CMYK LAMPUNG POST

11

Volkswagen Perkenalkan Golf R Wagon Wolfsburg Edition VOLKSWAGEN kini tengah memperkenalkan Golf R Wagon Wolfsburg Edition. Kabarnya mobil ini dipersiapkan dalam jumlah terbatas. Dikutip dari Caradvice, mobil edisi terbatas ini hadir dengan berbagai perbedaan dengan versi standar yang sudah dikeluarkan sebelumnya. Perbedaan ini bisa dilihat dari desain dan fitur yang disematkan. Perbedaan paling tampak pada bagian interior dengan pelek palang 10 berukuran 19 inci dan spion berkelir hitam. Warna ini pun juga sesuai dengan roof rails yang disematkan pada mobil berjenis wagon tersebut. Volkswagen menyediakan Golf R edisi khusus ini dalam tiga pilihan warna, yakni lapiz blue metallic, limestone grey metallic, dan the exclusive oryx white pearl. Menilik kabin kendaraan, bahan kulit Nappa hitam melapisi hampir di setiap bagian mobil dan kursinya juga dilengkapi dengan sistem pemanas. Di bagian dasbor tengah terpasang layar sentuh 6,5 inci sebagai pusat hiburan dan GPS. Untuk masalah keamanan, pabrikan asal Jerman ini melengkapi dengan berbagai fitur keamanan. Adaptive cruise control, front assist with city emergency braking, proactive occupant protection system, blind spot monitor with rear traffic alert, dan berbagai fitur canggih lainnya. Beralih pada urusan dapur pacu, mesin empat silinder berkapasitas 2.000 cc turbocharger. Mekanis penggerak ini sanggup hantarkan tenaga 276 daya kuda dengan torsi 380 Nm. Pihak produsen mengklaim mobil ini sanggup berakselerasi 0—100 kilometer per jam dalam tempo lima detik. Sayangnya mobil ini baru akan dipasarkan untuk konsumen di Australia pada September mendatang. Mobil yang juga dilengkapi dengan emblem khas Wolfsburg ini akan dibanderol dengan harga 58.990 dolar Australia atau sekitar Rp790 juta. (MTVN/E2)


EKONOMI

Kamis, 23 Juli 2015

LAMPUNG POST

12

Pertamina Uji Pertalite di Tiga Kota Pertamina menggelontorkan investasi rata-rata Rp60 miliar di setiap SPBU untuk kebutuhan infrastruktur pertalite. DIAN WAHYU KUSUMA

P

ERTAMINA akan melakukan uji pasar dengan menjual produk bahan bakar minyak jenis baru, pertalite. Uji pasar pertalite dilakukan pekan ini di tiga kota: Jakarta, Bandung, dan Surabaya. “Tesnya akan dilakukan di beberapa kota saja,” kata Direktur Utama Pertamina Dwi Sutjipto, di kantor pusat Pertamina, Rabu (22/7). Uji pasar penjualan pertalite akan melibatkan 103 SPBU di tiga kota tersebut. Persebarannya antara lain di 44 SPBU Jakarta, 30 SPBU di Surabaya, dan sisanya di Bandung dan sejumlah rest area. “Kami harapkan uji pasar dilakukan tidak terlalu jauh dari pekan ini,” kata VP Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro, pada kesempatan yang sama. Bahkan, lanjut Wianda, distribusi pertalite sudah dilakukan di sejumlah tangki di beberapa SPBU. “Untuk satu SPBU kami siapkan volumenya sebanyak 8 kiloliter. Itu untuk pengenalan saja.” Angka tersebut memang masih jauh dari rata-rata distribusi premium per SPBU, yakni rata-rata sebanyak 30 kiloliter. Melalui uji pasar, diharapkan ada peningkatan tren permintaan pertalite. Jika permintaan atas produk BBM baru tersebut berangsur meningkat, Pertamina akan menambah volumenya. “Kita lihat bagaimana respons masyarakat. Bila responsnya positif, akan kami adakan volume yang lebih besar.” Sebab, Pertamina melihat adanya tren peningkatan konsumsi BBM, khususnya selama arus mudik dan arus balik Le­ baran. Wianda mencontohkan adanya peningkatan realisasi konsumsi pertamax. “Sekarang saja pertamax konsumsinya naik menjadi 10 ribu kiloliter per hari dari sebelumnya 7.000 kiloliter,” kata Wianda. Pertamina meyakinkan

masyarakat bahwa kehadiran pertalite bukan merupakan substitusi atas premium. Menurut Wianda, setiap SPBU yang akan menjual pertalite akan menggunakan tangki timbun dan dispenser khusus yang me­ rupakan investasi Pertamina. Pertamina, kata Wianda, menggelontorkan investasi ratarata Rp60 miliar di setiap SPBU untuk kebutuhan infrastruktur pertalite, sehingga keberadaannya dijamin tak akan mengganggu produksi premium. “Sudah kami mapping, premium tidak akan kami kurangi volumenya,” ujar Wianda. Pertalite merupakan bahan bakar minyak baru besutan Pertamina. BBM terbaru itu berkadar oktan 90 di bawah pertamax (RON 92) dan berada di atas premium (RON 88). Harga jual pertalite belum diumumkan. Namun, harga produk tersebut dipastikan berada di antara

Pertalite merupakan bahan bakar minyak baru besutan Pertamina. premium dan pertamax.

Belum Pasti Sementara itu, Senior Sales RFM Pertamina Bandar Lampung Teuku Desky Arifin me­ ngatakan uji pasar penjualan pertalite itu masih dilakukan di Pulau Jawa. Menurutnya, hal itu juga kota besar saja dan belum tahu kapan dilakukan di Bandar Lampung. “Belum tahu, belum pasti. Nanti ada konferensi pers, mungkin di-setting di Palembang,” ujarnya, Rabu (22/7). Menurutnya, peluncuran pertalite itu merupakan kemudahan yang lebih baik bagi konsumen. Masyarakat bisa pindah dari pertamax ke pertalite. (MI/E2)

JELANG HARI RAYA KETUPAT.

Seorang anak membuat cangkang ketupat di kawasan Pasar Tembok, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (22/7). Menjelang Hari Raya Ketupat, perajin cangkang ketupat mendapat banyak permintaan.

n ANTARA/DIDIK SUHARTONO

Ekonomi Tumbuh Kurang dari 5% DEPUTI Gubernur Senior Bank Indonesia Mirza Adityaswara memprediksi pertumbuhan ekonomi pada kuartal II masih akan kurang dari 5%. “Enggak jauh dari kuartal I, memang tadinya kami perkiraan pada 4,7—4,9%, tapi kayaknya mendekati batas bawah,” kata Mirza, usai halalbihalal BI di Kantor Pusat BI Jakarta, Rabu (22/7). Dia melihat hal itu karena masih melambatnya ekonomi serta kemungkinan menguatnya ekonomi Amerika Se­ rikat. Indonesia masih menghadapi harga komoditas yang cenderung menurun dengan pasar saham Tiongkok yang masih diperbaiki. “Tetap dengan stimulus d a r i T i o n g ko k , ya k a m i perkirakan ekonomi Tiongkok pada 2016 sudah lebih baik, memang bukan recovery yang cepat tapi lebih baik,” ujar Mirza. Dengan begitu, menurutnya, ekonomi Indonesia pada semester II lebih stabil dan lebih baik dari semester I. Apalagi jika suku bunga acu­ an The Fed sudah dipastikan, ekonomi diperkirakan akan lebih baik. Pada kesempatan yang sama, Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo mengatakan kuartal kedua

akan kurang lebih masih sama dengan kuartal pertama. “Jadi kalau pada kuartal pertama kira-kira 4,7%, kurang lebih sama seperti itu. Kami belum mendapat dampak yang kuat dari pertumbuhan ekonomi kuartal kedua,” kata dia. Harapan masih bertumpu pada belanja pemerintah, rencana investasi, dan konsumsi domestik yang terealisasi pada semester II tahun ini. Sepanjang tahun, BI masih optimistis ekonomi Indonesia masih bisa bertumbuh dalam kisaran 5—5,4%. Memang masih ada ketidakpastian dari The Fed Rate yang me­ nimbulkan persepsi kurang baik pada iklim usaha, tapi Indonesia tetap perlu mewaspadai tidak hanya Amerika Serikat, tapi juga Yunani dan Tiongkok. The Fed Rate diperkirakan akan terjadi pada September—Desember. Lalu, me­ ngenai pasar saham Tiongkok, Agus masih yakin tidak ada pengaruh langsung ke Tanah Air, tapi masih berpe­ ngaruh pada antisipasi kepercayaan dari negara-negara yang memiliki hubungan dagang dengan Tiongkok, seperti Tokyo, Hong Kong, dan Singapura yang kena dampak langsung. (MI/E2)

IHSG Berakhir di Zona Hijau Pasca-Lebaran SETELAH ditutup melemah pada perdagangan hari ter­ akhir sebelum libur panjang Lebaran, Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali beroperasi pada Rabu (22/7), dengan indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup berada di zona hijau, dengan menguat 36,84 poin ke level 4.906,68 atau naik 0,75% dari yang sebelum liburan terkoreksi di level 4.868,84. PT Asjaya Indosurya Securities melalui risetnya memperkirakan indeks akan bergerak pada kisaran 4.856— 4.992, dengan kecenderungan menguat. “Memang sebenarnya proses yang terjadi adalah akumulasi dari posisi capital outflowinflow yang cenderung inflow. Ini menunjukkan ekonomi kita masih terbilang stabil,” kata Analis Teknikal PT Asjaya Indosurya Securities William

Surya Wijaya, Rabu (22/7). Lebih lanjut, dia menjelaskan pada dasarnya IHSG masih berpotensi melakukan pergerakan positif untuk kembali naik, meski sempat mengalami koreksi yang disertai keluarnya modal pada penutupan perdagangan pada Rabu (15/7). Selain itu, melalui risetnya, William juga menjelaskan pasca-Lebaran pergerakan IHSG berpotensi akan me­ nguat dengan kecenderungan menuju target resistance 4.992. Selama IHSG masih mampu bertahan di atas level support 4.856, IHSG dalam jangka panjang masih berada dalam jalur uptrend. “Kami tidak bisa prediksi kenaikan ini sampai berapa lama karena itu kan tergantung kondisi. Awal bulan nanti juga akan ada rilis data statistik dari Badan Pusat Statistik (BPS), itu

selalu menjadi pemicu per­ gerakan IHSG,” kata William. Dia pun masih optimistis, sampai akhir tahun ini, IHSG tetap bisa ditutup dengan menyentuh level di atas 5.000. Sementara itu, melalui risetnya, PT NH Korindo Securities Indonesia mengatakan IHSG akan mencoba bertahan di kisaran level 4.895—4.900. Setelah liburan panjang, investor akan menyesuaikan kondisi global saat ini, yang terjadi selama liburan, terutama setelah melemahnya harga komoditas. Selain itu, investor juga mulai untuk melakukan antisipasi untuk mengatasi laporan pendapatan perusahaan dalam beberapa hari ke depan. Dengan kondisi ekonomi yang buruk pada kuartal II, investor harus siap untuk estimasi kehilangan laba. (MI/E2)

dianwahyu@lampungpost.co.id

n ANTARA/ALOYSIUS JAROT NUGROHO

PENJUALAN PERTALITE. Petugas berbincang dengan konsumen di depan selang pertalite RON 90, sebelum diluncurkan di SPBU Coco, Abdul Muis, Jakarta, Rabu (22/7). PT Pertamina akan mendistribusikan bahan bakar dengan kandungan research octane number (RON) 90 ini di 103 SPBU. Pertalite baru bisa diperoleh di tiga kota besar, yaitu Jakarta, Bandung, dan Surabaya. n ANTARA/RENO ESNIR

PLN Dapatkan Plafon Pinjaman PERUSAHAAN Listrik Negara (PLN) menyatakan telah memperoleh plafon pendanaan untuk mendorong proyek 35 ribu megawatt hingga 3 miliar dolar AS dari China Development Bank (CDB) dan beberapa bank pembangunan di Eropa. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama PLN Sofyan Basir saat ditemui di kantornya, Rabu (22/7). Dirinya juga membantah bahwa PLN akan menerbitkan obligasi guna memenuhi 30% equity atau sebesar Rp21 triliun dari total pinjaman

Rp70 triliun. Pihaknya lebih memilih menahan laba perusahaan untuk tahun ini yang diperkirakan sekitar Rp15 triliun dan sisanya dari dana penyetaraan modal negara (PMN). “PMN sendiri diharapkan dalam waktu dekat akan cair dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk Rp5 triliun pertama. Untuk tahun depan kami akan minta Rp8 triliun lagi dan Rp2 triliun lagi mungkin PMN pada tahun berikutnya karena tahun berjalan,” kata Sofyan.

Sofyan menjelaskan tenor pinjaman yang diperoleh termasuk pinjaman jangka panjang. Menurutnya, bila pinjamannya dari bank pembangunan tenornya bisa mencapai 30 tahun, sedangkan untuk pinjaman dari CDB bisa 10 tahunan. Dana yang sudah terkumpul tersebut nantinya digunakan untuk mendanai proyek pembangkit listrik 35 ribu megawatt. Salah satunya akan digunakan untuk membangun transmisi sepanjang 42 ribu km transmisi baru.

Selain itu, pada tahun ini diharapkan PLN sudah menandatangani power purchase agreement (PPA) untuk kapasitas minimal 10 ribu megawatt hingga 14 ribu megawatt. “Kami akan kejar, mungkin akhir tahun ini untuk financial closing hingga awal tahun depan. Setelah itu akan dimulai konstruksi berjalan kurang lebih 2,5 tahun—3,5 tahun ke depan hingga selesai diperkirakan pada akhir 2018 atau awal 2019,” ujar Sofyan. (MI/E2)

TOMAT BERLIMPAH. Petani memilah tomat hasil panen di Pakis, Magelang, Jawa Tengah, Rabu (22/7). Menurut petani, harga penjualan tomat mengalami penurunan dari Rp2.000 menjadi Rp1.500, karena berlimpahnya persediaan pascapanen yang terjadi bersamaan di wilayah tersebut.

ULN hingga Mei Melambat BANK Indonesia (BI) mencatat utang luar negeri (ULN) pada Mei 2015 tumbuh melambat 5,9% year on year (yoy) ketimbang pertumbuhan April sebesar 7,7% yoy. “Dengan pertumbuhan tersebut, posisi ULN Indonesia pada akhir Mei 2015 tercatat sebesar 302,3 miliar dolar AS,” kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara, melalui keterangan resmi, Rabu (22/7). Jumlah ULN tersebut mencakup 44,2% dari total ULN sektor publik atau mencapai 133,5 miliar dolar AS. Lalu ULN sektor swasta memiliki porsi 55,8% dari total ULN atau sama dengan 168,7 miliar dolar AS. ULN melambat dipenga­ ruhi oleh pertumbuhan yang melambat dari kedua jenis ULN tersebut. ULN sektor swasta tumbuh 10,2% yoy lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 13,2% yoy.

“Hal ini terutama dipe ­ ngaruhi oleh perlambatan pertumbuhan kepemilikan surat utang swasta oleh asing,” kata dia. Sementara itu, ULN sektor publik bertumbuh 1% yoy dibandingkan April yang mencapai 1,5% yoy. Posisi ULN berdasarkan jangka waktu didominasi oleh ULN berjangka panjang, yakni 84,9% dari total ULN atau sampai 256,7 miliar dolar AS. Jumlah itu hanya bertumbuh 7,5% yoy, lebih rendah dari pertumbuhan bulan lalu 8,4% yoy. Secara perinci ULN jangka panjang terdiri dari ULN sektor publik sebesar 130,3 miliar dolar AS atau 97,6% dari total ULN sektor publik dan ULN sektor swasta sebesar 126,4 miliar dolar AS atau 74,9% dari total ULN swasta. Di sisi lain, ULN jangka pendek kontraksi 2,3% yoy. Dia mengemukakan ULN

swasta hingga Mei berfokus pada sektor keuangan, industri pengolahan, pertambangan, serta listrik, gas, dan air bersih. Empat sektor itu memiliki porsi 75,9% dari total ULN swasta. Namun, pada sektor keuang­ an dan sektor listrik, gas, dan air bersih pertumbuhan tahunan ULN melambat, sedangkan pertumbuhan tahunan ULN sektor industri pengolahan mengalami peningkatan. “Dari sektor pertambangan, pertumbuhan ULN tahunan mendapat kontraksi lebih dalam ketimbang bulan lalu,” kata Tirta. Perkembangan ULN itu dikatakannya cukup sehat tapi masih perlu diwaspadai. BI akan tetap ada untuk mengawasi perkembangan ULN, terutama ULN swasta agar optimal mendukung pertumbuhan ekonomi tanpa menciptakan ketidakstabilan. (MI/E2)


HUMANIORA

kamis, 23 JuLi 2015

LAMPUNG POST

13

BEM Unila Kecewa Ia menyebut jaring aspirasi itu akan sia-sia. RUDIYANSYAH

B

ADAN Eksekutif Mahasiswa (BEM) Unila menuntut panitia pemilihan rektor mengundur pelaksanaan jaring aspirasi empat bakal calon rektor yang diagendakan pada Jumat (25/7). Sayang, tuntutan itu tampaknya tidak akan terkabul. BEM menolak waktu pelaksanaan tersebut karena mahasiswa masih libur. Presid e n B EM Unila Bamban g Irawan menyatakan keke cewaannya kepada senat. Ia menyebut jaring aspirasi itu akan sia-sia. “Kami mahasiswa punya hak menyampaikan masukan kepada mereka. Namun, ini masih libur, jadi masukan siapa yang akan didengarkan? Kami sangat kecewa. Jika senat tidak mengundurnya, lebih baik kami bungkam,” kata Bambang kepada Lampung Post, Rabu (22/7). Dia juga menolak jika senat meminta BEM mengagendakan sendiri debat kandidat para calon. Hal tersebut dianggap makin memperlebar

jarak antara mahasiswa dan kampus. “Jika seperti itu, berarti mahasiswa masih dianggap sistem yang terpisah. Kami ingin agar mahasiswa masuk sistem pemilihan rektor, termasuk turut mengawasi seluruh tahapan,” kata dia. Bambang mengatakan kondisi itu membuktikan aspirasi mahasiswa belum didengar oleh para peting-

Jika senat tidak mengundurnya, BEM akan bungkam. gi universitas, termasuk 48 anggota senat. “Kami tidak akan bernegosiasi lagi. Jika memang mereka menolak tuntutan mahasiswa, kami akan mengambil sikap tegas,” kata dia. Menanggapi hal tersebut, Ketua Panitia Penjaringan Rektor Unila I Gede AB Wiranata menegaskan akan tetap melaksanakan jaring aspirasi sesuai jadwal. Menurutnya, panitia penjaringan hanya melaksanakan agenda yang ditetapkan senat. “Kami akan tetap melak-

sanakan sesuai agenda se­ nat. Pertanggungjawaban kami kepada senat,” kata I Gede ditemui di Sekreta­ riat Panja Gedung Rektorat Unila. Menurut guru besar Fakultas Hukum Unila itu, mahasiswa memang tidak termasuk dalam sistem. Hal itu karena dalam statuta pemilihan rektor Unila tidak melibatkan mahasiswa. Sementara dua bakal calon rektor Unila, Hasriadi Mat Akin dan Suharso mengatakan menyerahkan jadwal pelaksanaan jaring aspirasi kepada senat. Terpisah, pengamat pend i d i k a n , E d wa r d J u a n d a Rusydi, mengatakan mahasiswa sebaiknya proaktif dalam menghadapi jaring aspirasi tersebut. Menurut dia, jika jadwal jaring aspirasi sudah tersosialisasi dengan baik kepada seluruh mahasiswa, jaring aspirasi dapat dilaksanakan sesuai jadwal. “Namun, jika jadwal belum tersosialisasi dan belum diketahui mahasiswa, sebaiknya pelaksanaannya diundur,” kata Edward. (IMA/S2) rudiyansyah@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/TRI SUJARWO

TRADISI KEKICIRAN. Beberapa gadis menarikan tari sembah dalam tradisi kekiciran yang berlangsung di Pekon Sedau, Kecamatan Pesisir Utara, Kabupaten Pesisir Barat, Senin (20/7). Tradisi yang telah berusia ratusan tahun ini berlangsung selama tujuh hari dengan berpindah-pindah dari satu kampung ke kampung lain.

Kekiciran Semarakkan Idulfitri di Pesisir Barat MASYARAKAT menggelar tradisi kekiciran merayakan Idulfitri atau Syawal. Kekiciran berupa festival tari antarkampung ini terlihat semarak di sepanjang Kecamatan Pesisir Utara hingga Lemong, Kabupaten Pesisir Barat, Senin (20/7). Kepala Adat Pekon Walur, Kecamatan Pesisir Utara, Saifulloh Adok Raja Unang mengatakan kekiciran merupakan tradisi khas yang berkembang di Pesisir Utara. Tradisi ini tidak

ditemukan pada masyarakat Lampung lainnya. Menurut dia, kekiciran dilaksanakan selama tujuh hari yang berpindah-pindah, dari satu kampung ke kampung lain. Dimulai setelah waktu isya hingga dini hari. Kekiciran merupakan ungkap­an suka cita menyambut Idulfitri. “Alhamdulillah, tradisi kekiciran masih berlangsung hingga kini dan anak muda antusias untuk melestarikannya,” kata dia.

Lewat tradisi yang sudah berusia ratusan tahun ini, se­ tiap kampung akan menampilkan tarian khas masing-ma­ sing. Tarian ini akan dinilai oleh tim juri dan penampilan terbaik akan diumumkan menjadi pemenang. Demak, salah satu pemuda Pekon Sedau, Kecamatan Pesisir Utara, yang hadir dalam acara kekiciran mengatakan kekiciran merupakan tradisi yang positif. Selain untuk menyambut Idulfitri, tradisi

ini juga sangat bermanfaat untuk melestarikan tari-tari tradisional yang berkembang di Pesisir Utara. Sementara itu, penggiat tari tradisi, Micel, yang selalu mengikutkan timnya di acara kekiciran mengatakan sangat antuasias setiap tradisi ini dilaksanakan. “Selain menampilkan tarian khas daerah, kami juga aktif me­ ngolaborasikan tari daerah dengan modern menjadi tari kreasi,” kata dia. (*7/S1)

Kwarda Lampung Kirimkan Tim ke Jambore Dunia

n DOK MEDIA INDONESIA

GERAKAN BIOPORI. Para pelajar dari anggota pramuka memperagakan cara membuat lubang biopori di taman Tangerang Selatan, beberapa waktu lalu. Lubang penyerap air permukaan ini sangat penting untuk menjaga keseimbangan air tanah.

Pendaftar Jalur Mandiri IAIN Baru 43 Orang S E JA K p e n d a f t a r a n j a l u r mandiri IAIN Raden Intan Lampung dibuka pada 13 Juli lalu, hingga Rabu (22/7), baru 43 orang yang mendaftar ke panitia. Kasubbag Data dan Informasi Akademik IAIN Raden Intan, Matin, mengatakan penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri ini akan dibuka hingga 3 Agustus. Empat program studi yang membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur mandiri ini, yaitu Bahasa Arab, Managamen Pendidikan Islam (MPI), Pendidikan Guru Raudatul Anfal (PGA), dan Pendidikan Fisika. “Pendaftarnya masih sedikit

karena berbenturan dengan masa liburan Ramadan dan Idulfitri, jadi banyak yang belum tahu tentang informasi jalur mandiri ini,” kata Matin, kemarin. Dia menjelaskan kuota untuk jalur mandiri ini diperkirakan lebih dari 20% dari daya tampung masing-masing prodi. Sebab, beberapa calon mahasiswa yang diterima melalui jalur undangan di prodi tersebut tidak mendaftar ulang. “Penyebabnya ya bisa jadi mereka diterima diperguruan tinggi lainnya. Atau mungkin ada pertimbangan lain,” ujarnya.

Selain itu, tahun ini IAIN membuka satu fakultas baru, yaitu Fakultas Ekonomi Bisnis Islam. Kabag Akademik dan Kemahasiswaan Munhanif mengatakan saat ini fakultas tersebut masih bergabung dengan Fakultas Syariah ka­ rena gedung perkuliahannya masih dibangun. “Insya Allah akhir tahun ini gedungnya sudah selesai dibangun,” kata Munhanif. Menurut dia, fakultas ini sebenarnya sudah berjalan sejak setahun lalu. Ditargetkan jumlah mahasiswa untuk tahun ini mencapai 1.040 orang. (AMR/S1)

KWARTIR Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Lampung mengirimkan sepuluh anggota pramuka penggalang dan penegak ke Jambore Dunia yang diselenggarakan di Jepang. Jambore ke-23 tingkat dunia ini berlangsung selama dua minggu, mulai 28 Juli hingga 8 Agustus. Pendamping Kontingen Lampung, Hermawaty, me­ ngatakan kotingen Lampung dilepas oleh ketua Kwarda Pramuka Lampung di Gedung Pramuka, Bandar Lampung, Rabu (22/7). “Tim pramuka Lampung ini terlebih dahulu menuju Jakarta, bergabung dengan kontingen Indonesia,

selanjutnya akan dilepas oleh Presiden Jokowi pada 25 Juli menuju Jambore Dunia di Jepang,” kata dia, kemarin. Kotingen Indonesia yang berasal dari seluruh provinsi ini akan berkumpul dan berlatih bersama di Pusdiklat Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Buperta Cibubur, Jakarta, selama tiga hari, 23—25 Juli. Tim dari Lampung, terdiri dari Aema Redinatasya, Safira Cahya Fadila, Nawang Galih Wiyandri, Arsya Fachria, Fitria Adhitami, Rr Shabria Zasya, Diajeng Bella Putri, Nur Aulia Salkvia, Maulana Malik Ibrahim, dan Rizky Al-Khalifa.

“Sebelumnya, tim ini juga sudah dibekali pelatihan teknis kepramukaan, berkemah, bahasa Inggris, dan tata pergaulan internasional,” ujarnya. Hermawaty menjelaskan pertemuan anggota pramuka (scout) sedunia ini dilaksanakan setiap empat tahun sekali. Sebelumnya, Jambore Dunia ini diselenggarkan di Swedia. Jambore kali ini bertema A spirit of unity. Ajang ini diikuti lebih dari 40 ribu pramuka dari 162 negara di dunia. Panitia menyiapkan 286 hektare lokasi perkemahan di Kirarahama, Yamaguchi, Jepang.

PERIKSA GIGI. Seorang tenaga medis melakukan perawatan gigi seorang anak peserta pengobatan gratis, di Taman Wisata Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah , beberapa wak tu lalu. Periksaan gigi rutin penting menjaga kesehatan gigi dan mulut anak hingga dewasa.

Seleksi Siswa Baru Madrasah Ketat PENJARINGAN siswa baru di madrasah berlangsung ketat, terutama di madrasah favorit, seperti Madrasah Aliah Negeri (MAN) 1 Bandar Lampung. Selain mempertimbangkan nilai rapor, para lulusan SMP yang mendaftar diharuskan mengikuti tes tulis dan kemampuan bahasa Arab dan bahasa Inggris secara lisan. Hal tersebut ditujukan memperoleh input siswa terbaik dan dipersiapkan untuk mengikuti berbagai ajang prestasi. Kepala MAN 1 Bandar Lampung Antoni Iswantoro di sela kegiatan halalbihalal para dewan guru dan staf MAN 1 Bandar Lampung, Selasa (21/7), di Kemiling, Bandar Lampung, mengatakan tahun ini peminat di MAN 1 Bandar Lampung meningkat dibanding tahun sebelumnya, yaitu dari 847

menjadi 975 orang. Dari total pendaftar itu, hanya sekitar 400 siswa baru yang diterima sesuai daya tampung sekolah. “Kami memang sudah me­ netapkan pola penerimaan sejak awal, selain melihat nilai rapor kami juga mengadakan tes kemampuan siswa, se­perti IPA terpadu untuk jurusan IPA, pengetahuan keagamaan untuk jurusan agama, dan kemampuan bahasa asing, baik Arab maupun Inggris, para siswa,” katanya. Menurut dia, MAN 1 juga menerapkan batas minimal nilai siswa, yakni untuk jurus­ an IPA minimal 80, sementara untuk jurusan Agama minimal memiliki nilai 78, dan untuk jurusan Bahasa minimal nilai pendidikan Bahasa 80. “Ini salah satu upaya kami untuk memperoleh input terbaik.

Sebab, kami sangat memperhatikan aspek pembelajaran yang berkualitas dengan menyiapkan SDM guru dan fasilitas yang juga mendukung,” katanya. Menurut Antoni, pola rekrutmen ketat tersebut telah terbukti ampuh meningkatkan prestasi para siswa dan sekolah. Tahun ini 65% lulusan MAN 1 Bandar Lampung diterima melalui jalur undangan, baik di universitas, PTKIN, maupun politeknik di Indonesia. “Ini merupakan bukti kepercayaan perguruan tinggi terhadap siswa MAN 1” katanya. Pada 3—9 Agustus mendatang, enam siswa MAN 1 Bandar Lampung juga akan berlaga ajang kompetisi sains dan olahraga madrasah (Aksioma) tingkat nasional di Palembang. (*1/S1)

Menurut Hermawaty, bumi perkemahan ini sangat asri, berupa taman besar dengan banyak satwa liar, di antara­ nya ribuan jenis burung. Bumi perkemahan Jepang tersebut bisa diakses dari Hiroshima, Fukuoka, dan Osaka. Kontingen Indonesia akan kembali ke Tanah Air pada 13 Agustus 2015, setelah menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan Jambore Dunia dan wisata ke beberapa kota di Jepang. “Kami mohon doa restu, semoga kontingen pramuka dapat membawa nama baik dan mengharumkan pramuka Lampung di tingkat nasional dan dunia,” katanya. (RIN/S2)

n ANTARA/ALOYSIUS JAROT NUGROHO

Awal Musim Hujan Diprediksi Mundur BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi awal musim hujan di Indonesia pada tahun ini akan mundur. Hal itu terjadi karena El Nino masih akan melanda dengan intensitas moderat hingga November 2015. Kepala Bidang Informasi Iklim BMKG Evi Lutfiati menjelaskan anomali ke naikan suhu 1—2 derajat Celsius yang menyelimuti Indonesia mulai pertengahan Juli ini otomatis berdampak pada pengurangan curah

hujan. “Kalau biasanya awal musim hujan itu pada Oktober, karena El Nino yang masih berlangsung ini kemungkinan hujan baru akan terjadi pada November atau Desember nanti,” ujarnya, Rabu (22/7). Dia memaparkan daerahdaerah yang berada di selatan ekuator bakal terkena dampak signifikan. Seperti di wilayah Sumatera, termasuk Lampung, Jawa, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan, dan Sulawesi.

Namun, ujar Evi, yang terjadi di setiap daerah itu akan berbeda, bergantung pada tingkat kelembaban dan keberadaan uap air yang tersisa. Terkecuali untuk wilayah nonmusim, seperti Kota Bogor dengan curah hujan yang tidak berpengaruh. “Bogor itu kita menyebutnya nonzone atau nonmusim. Dia kalau hujan ya hujan terus, jadi enggak pengaruh. Sama kayak di Sulawesi, kering ya kering terus,” ujarnya. Ironisnya, di beberapa

daerah yang tidak termasuk nonmusim juga akan mengalami kekeringan hebat. Semisal, Kalimantan bagian barat, lalu bagian selatan dan utara Sumatera juga akan me­ ngalami cuaca sangat kering. Saking panasnya berpotensi menimbulkan kebakaran hutan. Oleh karena itu, ia mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat dan juga peme­ rintah untuk waspada ter­ hadap kekeringan. Pasalnya, jika sudah begitu, masyarakat akan kekurangan air. (MI/S1)


PARIWARA

kamis, 23 juli 2015

PERUM DAMRI CABANG LAMPUNG JL. KAPTEN ABDUL HAQ NO. 28 RAJABASA BANDAR LAMPUNG

Maju Maju & & Berkembang Berkembang Bersama Bersama Pelanggan Pelanggan

LOKET PENJUAJAN TIKET BUS DAMRI DI BEKASI PINDAH KE

GRAND CANTER BEKASI JL. CUT MUTIA DEPAN TERMINAL INDUK BEKASI TIMUR. HP. 0812-87303027 TRAYEK ANGKUTAN PENUMPANG ANTAR KOTA ANTAR PROVINSI - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - METRO - KOTA BUMI -

GAMBIR KAMPUNG RAMBUTAN DEPOK BEKASI BOGOR BANDUNG YOGYAKARTA BUMI AYU

GAMBIR, BEKASI, BOGOR, BANDUNG

BEKASI

KANTOR PEMASARAN POOL RAJABASA JL. KAPTEN ABDUL HAQ NO.28 RAJABASA BANDAR LAMPUNG TELP. 0721.703241 / 0823-2500-0101 / 0821-7996-3773 KANTOR PEMASARAN PASAR BAWAH JL. KOTA RAJA / STASIUN KERETA API T. KARANG BANDAR LAMPUNG TELP. 0823-2500-0102 / 0823-2500-0345 KANTOR PEMASARAN METRO JL. A. YANI NO.10 KOTA METRO TELP. 0725-444-43 / 0853-7905-5050 AGEN GAYA BARU JL. RAYA SEPUTIH SURABAYA GAYA BARU TELP. 0725-444-43 / 0853-7905-5050 / 082179196999 AGEN KOTA AGUNG JL. Ir. H. JUANDA PANCAWARNA KOTA AGUNG TELP. 0821-863-772-22 / 0821-8112-1654 AGEN NATAR JL. RAYA NATAR No. 85 KM.13 KEC. NATAR TELP. 0813-795-989-91 AGEN PANJANG JL. SOEKARNO HATTA KEL. PANJANG TELP. 0813-795-989-91 / 0812-7943-411 AGEN PRINGSEWU JL. SUDIRMAN. NO.164 KEL. PRINGSEWU. TELP. 0813-795467-50 AGEN TALANG PADANG JL. RADEN INTAN PEKON SUKA BANDUNG KEC. TALANG PADANG. KAB. TANGGAMUS TELP. 0823-759-166-66 / 0823-7126-5000 AGEN WARSITO JL. Drs. WARSITO No. 28 TELUK BETUNG UTARA BANDAR LAMPUNG TELP. 0853-6789-9240 / 0852-7955-555 AGEN KOTA BUMI JL. LINTAS SUMATRA KM.8 KEC. ABUNG SELATAN LAMPUNG SELATAN TELP. 0813-692-827-27 AGEN SIMPANG BUNGUR JL. LINTAS TIMUR SUMATRA SIMPANG BUNGUR SIMPANG BUNGUR TELP. 0853-7940-3555 AGEN SIMPANG RANDU JL. LINTAS TIMUR SUMATRA SIMPANG RANDU TELP. 0821-76403290

- GAYA BARU - B. JAYA - T. PADANG - PRINGSEWU - KOTA AGUNG - UNIT II - S. RANDU - S. BUNGUR - SUKADANA

-

BOGOR GAMBIR GAMBIR, BANDUNG GAMBIR, BANDUNG GAMBIR GAMBIR JAKARTA JAKARTA JAKARTA

AGEN SUSILO JL. SUSILO No. 30 TELUK BETUNG SELATAN BANDAR LAMPUNG TELP. 0823-759-018-81 AGEN KALIANDA RUMAH MAKAN SIANG MALAM JL. LINTAS SUMATRA TELP. 0812-727965-91 AGEN BANDAR JAYA JL. LINTAS SUMATRA PASAR BANDAR JAYA LAMPUNG TENGAH TELP. 0821-8489-5494 AGEN PAHOMAN JL. SUDIRMAN NO.89 TELP. 0812-7342-7342 AGEN WAY HALIM JL. KIMAJA NO. 159 TELP. 0811-7244-2244 AGEN SUKADANA JL. LINTAS TIMUR PEREMPATAN SONO KECAMATAN SUKADANA TELP. 0853-8026-5924 AGEN TULANG BAWANG JL. LINTAS TIMUR DEPAN SPBU UNIT 2 TULANG BAWANG. TELP. 0823-7174-3343 AGEN JAKARTA STASIUN PT. KAI GAMBIR JAKARTA TELP. 0821-2201-1594 AGEN BEKASI GRAND CANTER BEKASI JL. CUT MUTIA TELP. 0812-87303027 AGEN KEMAYORAN JL. ANGKASA NO. 17B JAKARTA TELP. 0813-795-989-91 AGEN BOGOR BOTANI SQURE JL. PAJAJARAN BOGOR TELP. 0251-9148169 KANTOR PEMASARAN BANDUNG PT. KAI KEBON KAWUNG JL. KEBON KAWUNG BANDUNG TELP. 0853-8205-0007

AGEN DEPOK Jl. MARGONDA RAYA RUKO NO. 38A HP. 0823-1173 4602

Jl. RAYA BOGOR KM. 29 PAL DEPAN MALL MATAHARI HP. 0853-1128 1301

AGEN KAMPUNG RAMBUTAN KOMPLEK TERMINAL KAMPUNG RAMBUTAN HP. 0852 - 1037 9775

LAMPUNG POST

14


kamis, 23 juli 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

15


hiburan

kamis, 23 Juli 2015

LAMPUNG POST

16

inspirasi

Ammar Zoni Duta Pariwisata Solok A

n MI

KTOR ganteng Muhammad Amar Alruvi atau lebih dikenal dengan Ammar Zoni didaulat menjadi Duta Pariwisata Remaja Terbaik 2015 oleh Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Solok Selatan Muzni Zakaria, didampingi Wakil Bupati Abdul Rahman, kepada Ammar Zoni ketika mengunjungi objek wisata hot waterboom Sapan Maluluang di Kecamatan Pauh Duo, Minggu (19/7). “Ammar Zoni telah meraih beberapa penghargaan, salah satunya pemain film pria pendatang baru terbaik di Panasonic Global Award. Sebagai rasa bangga dan penghargaan, Pemkab Solok Selatan juga akan memberikan penghargaan sebagai Duta Pariwisata Terbaik,” kata Muzni. Ia mengatakan keberhasilan pemeran Rajo Langit dalam sinetron Tujuh Manusia Harimau itu diharapkan menjadi motivasi bagi generasi muda di daerah itu. Dalam waktu dekat Ammar Zoni juga diundang oleh Sultan Brunei Darussalam karena keberhasilannya dalam berakting. Sebagai bentuk promosi dan cendera mata dari Pemerintah Kabupaten Solok Selatan akan mempersembahkan plakat yang terbuat dari batu mulia asli daerah itu, yakni lumuik kandih atau kumbang janti. “Kami mohon jika ada masyakarakat Solok Selatan yang memiliki batu lumuik kandih atau kumbang janti mohon dilaporkan ke pemerintah dan nanti pasti diganti,” katanya. Abdul Rahman mengemukakan sebagai publik figur yang memiliki nilai promosi, dengan kehadiran Ammar Zoni di kampung halamannya bisa mempromosikan potensi wisata di daerah itu. “Termasuk dengan cendera mata kami, yakni batu akik kandih yang nanti juga akan dipersembahkan ke Sultan Brunei,” katanya. Selama di Solok Selatan, aktor keturunan Minangkabau-Sunda itu akan mengunjungi beberapa objek wisata di daerah tersebut, seperti hot waterboom Sapan Maluluang, Rumah Panjang Abai di Sangir Batanghari, Masjid Kurang Aso 60 di Kecamatan Sungai Pagu, dan Air Terjun Tangsi Ampek di Kecamatan Sangir. (ANT/S2)

Makin Fokus Ibadah LAUDYA Cynthia Bella makin fokus beribadah. Si cantik itu pun berbagi pengalaman menjalani ibadah umrah saat Ramadan lalu. Bagi dia itu merupakan pengalaman pertama menjalani ibadah umrah sekaligus ibadah puasa di Tanah Suci. “Aku belum pernah umrah di bulan puasa. Rasanya masya Allah, hampir sama kayak berhaji,” kata dia beberapa waktu lalu. Saat berada di Tanah Suci ia merasakan kenikmatan luar biasa, salah satunya saat berbuka puasa. Pasalnya, di sana orang seperti berlomba berbuat kebaikan. “Buka puasa di sana beda banget. Orang menawarkan kurma, orange juice, kami makan ramai-ramai,” kata Bella. Ia juga mengaku lebih fokus menjalani ibadah Ramadan di Tanah Suci ketimbang di Tanah Air yang kadang selalu disibukkan dengan pekerjaan. (MI/S2)

n MI

Taylor Swift Selebritas Dermawan PELANTUN Blank Space, Taylor Swift (25), dikenal sebagai salah satu selebritas Hollywood dermawan dan mencintai penggemarnya. Dia baru saja mendonasikan 50 ribu golar AS atau setara Rp667 juta kepada Naomi Oakes, penggemarnya yang menderita leukemia. Dilansir Aceshowbiz, Taylor tersentuh ketika melihat kondisi Naomi yang di-posting keluarganya dalam situs ber-

bagi video YouTube. Akibat penyakitnya, gadis 11 tahun ini terbaring sembilan bulan di rumah sakit dan terpaksa tidak bisa menyaksikan konser Taylor Swift di Arizona. Pa d a h a l , N a o m i t e l a h mendapatkan tiket dari keluarganya sebagai hadiah Natal. Setelah memberikan donasi, Taylor memberi pesan manis untuk Naomi agar fokus pada pengobatan. “Untuk Naomi yang cantik

1

dan berani, aku ikut sedih kau tidak bisa melihat konser. Namun, ke depan akan ada banyak konser. Jadi, mari fokus saja agar kau cepat sembuh. Aku mengirim pelukan terbesar untukmu dan keluarga,” ujar Taylor. Saat mendapatkan pesan dari idolanya, Naomi senang bukan main. “Aku hampir tidak bisa bernapas. Mungkin aku akan pingsan sekarang,” kata Naomi. (MI/S2)

JAJARAN Polsek Terbanggibesar membekuk pelaku pemerkosa dan perampas harta korban yang mengaku oknum anggota, Selasa (21/7), sekitar pukul 22.00. Dari enam kali aksinya, pelaku sempat memerkosa tiga korban. Kapolsek Terbanggibesar Kompol Nelson F Manik mengatakan berkat kerja sama korban dan masyarakat, kerja keras anggota kami berhasil. Dari tangan tersangka kami sita kaus bertuliskan polisi, celana cokelat, ikat pinggang, pistol mainan, ponsel korban, dan sepeda motor Honda Beat BE-8250-RR,” ujar dia di ruang kerjanya, Selasa (21/7). (LAMPUNG)

n MI

2 20 Ribu ABG Antre Audisi Prekuel Harry Potter FILM prekuel Harry Potter, Fantastic Beasts And Where To Find Them, menarik sekitar 20 ribu remaja putri untuk mengikuti audisi demi memerankan karakter Modesty di Excel Centre, London. Warner Bros mencari remaja berusia antara delapan hingga 12 tahun untuk menghidupkan karakter Modesty, yang digambarkan sebagai remaja putri yang teguh dan dapat melihat jauh ke dalam hati orang lain dan memahami mereka. Film prekuel Harry Potter mengambil latar belakang 70 tahun sebelum kisah Harry Potter dimulai. Fantastic Beasts And Where n MI

To Find Them mengisahkkan magizoologist bernama Newt Scamander yang belajar di Hogwarts kemudian bergabung dengan Kementerian Sihir di Departemen Regulasi dan Pengawasan Makhluk Gaib. Pada Juni, Eddie Redmayne terpilih menjadi Newt Scamander dan aktris Katherine Waterston bergabung sebagai pemeran wanita utama, seorang penyihir bernama Porpentina. Fantastic Beasts akan disutradarai David Yates, sutradara empat film terakhir Harry Potter, dan akan tayang November 2016, demikian dilansir Digital Spy. (ANT/S1)

Polisi Gadungan Juga Pemerkosa Dibekuk

Pertamina Tambah Stok Gas 3 Kg

LANGKANYA elpiji 3 kg di sejumlah daerah di Lampung membuat PT Pertamina Lampung menambah pasokan gas untuk kebutuhan setelah Idulfitri. Bahkan, harga eceran bisa mencapai Rp25 ribu/kg. Kebutuhan gas 3 kg menjelang Idulfitri meningkat dibanding dengan hari biasanya. Sales Excecutive Pertamina Bandar Lampung Ancala Egah, Selasa (21/7), mengatakan stok elpiji Pertamina di Lampung ada penambahan sekitar 5% pada Juni saat Ramadan lalu, sedangkan pada Juli menjelang Lebaran ada penambahan sekitar 8%—10%. (EKBIS)

Program Siaran (kamis)


±

±

CMYK

±

SEPAK BOLA

kamis, 23 Juli 2015

LAMPUNG POST

17

±

±

Barcelona Kandaskan LA Galaxy

selintas

Kiper Australia Direkrut Valencia

n AFP/MARK RALSTON

HALANGI SUAREZ. Pemain belakang LA Galaxy, Leonardo (kiri), menghalangi pergerakan penyerang Barcelona, Lius Suarez (dua kiri), saat berebut bola di area kotak penalti pada turnamen pramusim International Champions Cup (ICC) 2015 di Rose Bowl Stadium, Pasadena, California, Rabu (22/7). Pada laga itu, Barcelona menang tipis 2-1.

±

Barcelona belum diperkuat Lionel Messi dan Mascherano. Sementara di kubu LA Galaxy, Juninho, Robbie Keane, dan Steven Gerrard turun sebagai starter. IYAR JARKASIH

B

ARCELONA sukses melakoni laga perdana di turnamen pramusim International Champions Cup (ICC) 2015 dengan hasil maksimal. Melawan Los Angeles Galaxy yang diperkuat legenda Liverpool, Steven Gerrard, Barcelona sukses menang 2-1. Pada pertandingan yang berlangsung di Rose Bowl Stadium, Pasadena, California, Rabu (22/7), Barcelona belum diperkuat pemain-pemain bintangnya, seperti Lionel Messi dan Javier Mascherano. Sementara di kubu LA Galaxy, sederet pemain kenamaan seperti Juninho, Robbie Keane, dan Steven Gerrard sudah turun sebagai starter. Pada laga tersebut Tim Catalan tampil dengan mendominasi pe ­ nguasaan bola. Sayang, skuat asuhan Luis Enrique masih kesulitan membobol gawang LA Galaxy. Gol pertama Barcelona baru tercipta pada akhir babak pertama melalui sepakan Luis Suarez.

Berawal dari kegagalan pemain belakang Galaxy dalam menyapu bola, Suarez langsung bereaksi memotong bola. Setelah mengontrol bola dengan dadanya, pemain Uruguay itu melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti dengan kaki kirinya untuk menjebol gawang Galaxy. Skor 1-0 bertahan hingga jeda. Di babak kedua, meski Luis Suarez, Sergio Busquets, serta Ivan Rakitic ditarik keluar dan digantikan Andres Iniesta, Sergi Samper, dan Munier El Haddadi, serangan Barcelona masih tetap impresif. Pada menit ke-56, Blaugrana memperbesar keunggulan menjadi 2-0 melalui gol Sergi Roberto. Galaxy akhirnya mencetak gol hiburan di masa injury time. Berawal dari sepak pojok yang dilepaskan Mika Vayrynen, Tommy Meyer menanduk bola untuk menjebol gawang Barcelona.

PSG Perkasa Juara Ligue 1 musim lalu, Paris Saint-Germain, kembali tampil perkasa pada laga pramusim setelah menum-

bangkan Fiorentina 4-2. Kemenangan tersebut melanjutkan rentetan kemenangan PSG di laga pramusim setelah sebelumnya menghajar Wiener 3-0 dan Benfica 3-2. Bertanding di Red Bull Arena, New Jersey, Amerika Serikat, kemarin, PSG tampil dominan dan unggul dalam penguasaan bola hingga 64%. PSG membuka keunggulan melalui Matuidi saat laga memasuki menit ke-36. JeanKevin Augustin memperbesar skor menjadi 2-0 lima menit kemudian. Di babak kedua, tepatnya pada menit ke-60, Joaquin memperkecil skor menjadi 1-2. Na- mun, bintang PSG Zlatan Ibrahimovic membawa PSG kembali menjauh menjadi 3-1 lewat tendangan kaki kirinya pada menit ke69. Augustin kembali memperlebar jarak keunggulan timnya setelah men­ cetak gol kedua usai menyambut umpan Jean-Christophe Bahebeck pada menit ke-75. Fiorentina hanya mampu membalas satu gol lagi lewat tendangan penalti Giuseppe Rossi pada menit ke-79.

Sementara itu, Manchester United menundukkan San Jose Earthquakes 3-1. MU tampil impresif pada laga yang digelar di Stadion Avaya, markas San Jose, di California, kemarin. Gol United masing-masing dicetak Juan Mata, Depay, dan Andreas Pereira. Sementara gol semata wayang San Jose dilesakkan Fatai Alashe. (MTVN/D1) iyar@lampungpost.co.id

Ibrahimovic Diburu Empat Klub Raksasa Eropa

±

itu merupakan pemain kelas dunia. “Saya tidak terlalu memikirkan pemain-pemain yang sudah berumur 30-an. Ibra­ himovic kelas dunia, seorang juara dengan otak cerdas dan kepribadian yang baik. Karakter dia unik,” kata Trapattoni. Selain Milan, MU juga dikaitkaitkan bakal mendatangkan pemain berusia 33 tahun itu. Pasalnya, pelatih MU, Louis van Gaal, ingin mendatangkan penyerang baru untuk memperkuat lini depan timnya. Selain Milan dan MU, sejumlah media juga berspekulasi bahwa Arsenal menyisakan tempat untuk Ibrahimovic. Dalam autobiografinya, Ibrahimovic mengungkapkan Arsene Wenger pernah mengundang

CMYK

dirinya untuk melakukan trial di klub London Utara tersebut. Real Madrid juga belakangan dispekulasikan melakukan penjajakan untuk memboyong Ibrahimovic ke Santiago Ber­ nabeu. Sementara itu, Ibrahimovic menanggapi santai adanya isu dirinya bakal direkrut AC Milan. “Apakah saya akan bertahan di Paris? Masa depan saya ada di tangan agen Mino Raiola,” kata Ibrahimovic, usai pertandingan melawan Fiorentina pada turnamen pramusim International Champions Cup 2015 di New Jersey, Amerika Serikat, Rabu (22/7). Meski diganggu isu transfer, Ibrahimovic masih bisa fokus dan tampil apik saat melawan Fiorentina. Pada

laga itu, dia mencetak satu gol dan membawa PSG membungkam La Viola 4-2. “Sangat penting untuk menunjukkan performa terbaik saat ini. Tetap bekerja dengan baik. Setelah itu, mari berharap musim depan berjalan lebih baik.” Milan bukan sosok asing bagi Ibrahimovic. Pada 2010, ia sempat bermain bersama I Rossoneri usai ditransfer dari Barcelona. Selama dua musim membela Milan, Ibrahimovic melesakkan 56 go l d a r i 8 4 pertandingan. (MTVN/ D3)

±

±

Schweinsteiger Dikritik Van Gaal JURU taktik Manchester United, Louis van Gaal, tampaknya kesal dengan performa skuatnya saat menghadapi San Jose Earthquakes, pada laga pramusim di Stadion Avaya, markas San Jose di California, Rabu (22/7). Van Gaal menganggap organisasi MU berjalan buruk sehingga permainan tidak berkembang. Pelatih asal Belanda itu secara gamblang menyebut hanya Andreas Pereira yang bermain bagus. Performa pemain anyar MU, Bastian Schweinsteiger, juga tidak luput dari perhatian Van Gaal. Menurut pelatih asal Belanda itu, Schweinsteiger tampil buruk. “Ia (Schweinsteiger) juga bermain buruk. Para pemain tampil buruk. Tentu saja ketika memiliki tiga sesi latihan dari enam hari dan Anda harus bermain selama 45 menit mungkin banyak yang bilang itu mudah, tetapi itu tidak mudah juga,” ujar Van Gaal, usai pertandingan. (MTVN/D3)

Roma-Inter bakal Persulit Juventus

±

PEMAIN gaek asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic, masih laris manis di bursa transfer. Tidak tanggung-tanggung, penggawa Paris Saint Germain (PSG) itu konon diminati empat klub raksasa Eropa: AC Milan, Manchester United, Real Madrid, dan Arsenal. AC Milan disebut-sebut klub yang paling serius akan memboyong kembali mantan penye­ rangnya itu ke San Siro. Isu terakhir, mereka siap mengontrak Ibrahimovic sebesar 5 juta poundsterling per tahun serta menebusnya dari PSG seharga 15 juta poundsterling. Menanggapi isu Milan yang bakal merekrut Ibrahimo ­ vic, pelatih legendaris Italia, Giovani Trapattoni, menilai mantan penggawa Barcelona

MAT Ryan pindah dari Club Brugge ke klub Liga Spanyol, Valencia, dengan ikatan kontrak enam tahun. Kiper internasional Australia itu menjadi pelapis bagi Diego Alves yang tengah mengalami cedera. Pemain 23 tahun tersebut memenangi penghargaan Kiper Terbaik Liga Belgia pada dua musimnya di Brugge. Pindah ke Valencia merupakan langkah bagus bagi kiper terbaik di Piala Asia tersebut yang memulai kariernya di Blacktown City di Sydney Barat. “Saya tahu klub merupakan institusi yang sangat penting di dunia sepak bola dan kepindahan ini merupakan langkah besar dalam karier profesional saya.” Valencia tidak akan diperkuat Alves sampai akhir tahun karena cedera lutut yang dideritanya pada musim lalu. “Bukan tugas yang mudah untuk mengincar kiper level Liga Champions,” kata ketua klub Valencia, Lay Hoon Chan, kemarin. (ANT/D3)

Zlatan Ibrahimovic n AFP/Elsa

MANTAN punggawa Juventus, Fabio Cannavaro, mengingatkan Si Nyonya Tua agar mewaspadai Inter Milan dan AS Roma dalam persaingan memburu gelar scudetto musim ini. Cannavaro menilai Inter dan Roma bakal menjadi pesaing berat mantan klubnya tersebut untuk memperta­ hankan gelar juara. “Saingan terberat mereka adalah Inter, sepertinya proyek Roberto Mancini sangat baik. Lalu, ada AS Roma yang memiliki skuat yang solid,” kata Cannavaro, Rabu (22/7). Meski demikian, Cannavaro optimistis Juventus tetap tim terbaik di Italia meskipun kehilangan pemain kuncinya. “Juventus tetap tim tidak terkalahkan. Andrea Pirlo, Carlos Tevez, dan Arturo Vidal memang pergi, tetapi mereka membawa pemain muda yang sudah berada pada tingkat tinggi,” ujarnya. Musim lalu, Juventus meng­ akhiri musim sebagai juara Seri A setelah unggul 17 poin dari Roma yang berada di peringkat kedua. Juventus

menunjukkan performa mentereng lantaran bermain konsisten sejak awal kompetisi. Selain di Liga Italia Seri A, Juventus juga tampil impresif di Coppa Italia dan Liga Champions. Tim asuhan Massimiliano Allegri itu sukses menjadi juara Coppa Italia dan berhasil menembus babak final Liga Champions. Namun, La Vechia Signora harus mengakui keunggulan Barcelona di partai puncak. Meski Juventus mendominasi Liga Italia musim lalu, Wakil Presiden Inter Milan Javier Zanetti tidak gentar. Ia menegaskan Inter bakal tampil total pada musim ini dan berusaha meraih tiket ke kompetisi Eropa 2016—2017. Zanetti optimistis peluang Inter memperebutkan trofi Liga Italia Seri A juga terbuka karena kekuatan Juventus bakal berkurang musim ini. Maklum, Juventus baru kehilangan sejumlah pemain bintangnya. “Mereka (Juventus) kehilangan muka-muka lama seperti Pirlo dan Tevez. Juventus juga dikabarkan bakal kehilangan Vidal,” kata Zanetti. (MTVN/D3)

±

±


±

±

OLAHRAGA

kamis, 23 Juli 2015

±

±

CMYK

80% Pengurus Cabor Dukung Gubernur D

UKUNGAN kepada Gubernur Lampung M Ridho Ficardo untuk menjadi ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung periode 2015—2019 terus mengalir. Hingga kini sudah sekitar 80% pengurus cabang olahraga telah menyerahkan surat dukungannya. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lampung Hannibal mengatakan dari total 39 pengurus provinsi (pengprov) seluruh cabang olahraga, hanya tujuh yang belum menyerahkan surat dukungan. “Dukungan untuk Gubernur menjadi ketua umum KONI dari pengurus cabang olah-

Gaji Alonso Tertinggi, Vettel Kedua FERNANDO Alonso yang musim ini membela tim McLarenHonda menjadi pembalap yang memiliki gaji tertinggi, yakni 35 juta euro atau setara Rp512 miliar. Informasi tersebut didapat dari Business Book GP dan dilaporkan surat kabar Spanyol, El Mundo Deportivo. Berdasarkan laporan tersebut, di urutan kedua pengemudi jet darat termahal ada nama Sebastian Vettel. Namun, meski dikontrak tim Red Bull dengan dengan gaji 28 juta euro atau sekitar Rp407 miliar per tahun, kabarnya yang baru dibayarkan hanya 7 juta euro. Sementara Lewis Hamilton yang merupakan juara bertahan bertengger di peringkat ketiga pembalap F1 dengan gaji yakni 25 juta euro atau Rp363 miliar. Will Steven dan Roberto Merhi dari tim Manor merupakan pembalap yang memiliki gaji paling kecil. Will Stevens digaji sebesar 150 ribu euro atau sekitar Rp2 miliar, sedangkan Roberto Merhi hanya 50 ribu euro atau sekitar Rp727 juta. (MTVN/D3)

Tanpa didukung sarana prasarana bagaimana kita mau berbicara prestasi.

±

raga sudah 80%. Dari 39 pengprov, hanya tujuh yang belum,” kata Hannibal, melalui telepon, Rabu (22/7). Sementara mengenai waktu pelaksanaan Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) KONI Lampung, kata Hannibal, sudah bisa dipastikan digelar 5 Agustus mendatang. “Tanggal 5 Agustus di Balai Keratun,” ujarnya. Hal senada diungkapkan Ketua Steering Committee (SC) Musorprov KONI Lampung Sutan Syahrir Oelangan. “Kalau dari hasil rapat pelaksanannya 5 Agustus,” kata Sutan, melalui telepon, kemarin. Menurut dia, siapa pun bisa mencalonkan diri menjadi ketua umum lantaran tidak ada persyaratan khusus. Meski demikian, ia masih enggan menyebut siapa saja yang sudah pasti mencalonkan diri menjadi orang nomor satu di induk organisasi olahraga tersebut.

Sutan mengingatkan siapa pun nantinya ketua umum KONI terpilih agar dapat selektif dalam memilih jajaran pengurus. “Apa pun namanya, KONI ini milik daerah. Pilih orang yang mau berkorban, bukan cari keuntungan,” ujarnya.

iyar@lampungpost.co.id

MENTERI Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengapresiasi pihak Singapura yang memberi hukuman kepada warga negara Indonesia yang terlibat match fixing pada SEA Games 2015 di Singapura. “Kami mengapresiasi langkah Singapura. Ini juga harus dijadikan momen kita untuk berbenah,” kata Menpora, di sela halalbihalal di lingkungan Kemenpora, Jakarta, Rabu (22/7). Menurut dia, kasus yang terjadi di Singapura dan melibatkan WNI harus dijadikan cambuk untuk melakukan perbaikan pada persepakbolaan nasional. Apalagi, WNI yang divonis di Singapura itu dekat dengan persepakbolaan Indonesia. WNI yang divonis di pengadilan Singapura tersebut bernama Nasiruddin. Pria yang juga mantan wasit sepak bola itu divonis selama 30 bulan penjara. Kasus yang menjerat Nasiruddin terjadi saat pertandingan babak penyisihan SEA Games 2015 di Singapura antara Malaysia dan Timor Leste. Nasiruddin bersekongkol dengan dua orang lainnya untuk menyuap Direktur Teknik Tim Timor Leste Orlando Marques Henriques Mendes agar timnya kalah dari Malaysia dan menawarkan suap sebesar 11 ribu dolar AS. (ANT/D3)

Nadal bakal Tampil di German Open

n AFP/BERTRAND

JELANG EURO BASKET. Tony Parker (kiri) dan Joffrey Lauvergne ikut ambil bagian dalam sesi latihan di lapangan basket INSEP, Paris, Prancis, Rabu (22/7). Latihan itu digelar menjelang dihelatnya kejuaraan Euro Basket 2015 yang akan berlangsung September mendatang.

Ade dan Wahyu Raih Tiket Kejuaraan Dunia PASANGAN ganda putra, Ade Yusuf/Wahyu Nayaka Arya, akhirnya mendapat tiket untuk berlaga di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2015. Ade/Wahyu yang sebelumnya berada di daftar tunggu lolos usai pasangan Meksiko, Job Castillo/Antonio Ocegueda, batal ikut serta. Ad e / Wa hy u a k a n m e m perkuat barisan ganda putra Indonesia yang sebelumnya hanya diisi tiga wakil, yakni Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, dan Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan. “Kesempatan baik ini

semoga dapat mereka gunakan dengan sebaik-baiknya,” kata Aryono Miranat, pelatih ganda putra nasional, di Jakarta, Rabu (22/7). Terpisah, Ketua Umum PBSI Gita Wirjawan mengucapkan selamat atas bertambahnya amunisi ganda putra Indonesia yang lolos ke kejuaraan dunia tersebut. Ia berharap Ade/Wahyu bisa tampil lebih baik. “Peluang Indonesia juga semakin terbuka dengan banyaknya wakil yang akan bertanding,” kata Gita. Ade mengaku akan berjuang untuk meraih hasil maksimal pada kejuaraan dunia terse-

Brilliant, Karateka Muda Bergelimang Prestasi

±

USIANYA masih relatif muda, 13 tahun. Namun, soal prestasi, Lintang Brilliant Agatha sudah banyak meraih gelar juara di berbagai kejuaraan karate, mulai dari tingkat provinsi hingga nasional. Tidak heran, Brilliant kerap disebut-sebut bakal menjadi karateka muda andalan masa depan Lampung. Di usianya yang masih belia, Brilliant yang kini duduk di kelas VII SMPN 5 Bandar Lampung ini bertekad ingin menjadi atlet yang mampu mengharumkan nama Sai Bumi Ruwa Jurai di pentas olahraga nasional dan dunia. “Saya tidak pernah lelah untuk berlatih dan terus berlatih. Saya berharap nanti

±

bisa menjadi juara dan mengharumkan nama Lampung. Itu mimpi saya, Om,” kata Brilliant di kediamannya di Jalan Pangeran Antasari, Gang Mulya Sari, Bandar Lampung, Rabu (22/7). Anak kedua dari enam bersaudara pasangan Sucipto dan Dewi Utami itu mengatakan sudah dari sejak SD berlatih menekuni olahraga karate. Selain karena rasa sukanya terhadap olahraga tersebut, Brilliant juga termotivasi dari kakak perempuannya yang juga merupakan atlet karate. “Saya ingin seperti kakak yang punya banyak prestasi. Saya akan terus berlatih dan berjuang supaya bisa berprestasi lebih baik lagi,” ujar

CMYK

±

Menpora Apresiasi Sanksi dari Singapura

Dukungan PTMSI Ketua Pengprov Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Lampung Herlim Sunandar mengatakan pihaknya secara resmi sudah menyerahkan surat dukungan untuk Gubernur menjadi ketua umum KONI Lampung. “Pada intinya kami mendukung. Bahkan, kami sudah serahkan surat dukungan secara resmi ke Dispora Lampung,” ujar Herlim, melalui telepon, kemarin. Ia berharap KONI di bawah kepemimpinan Gubernur dapat membawa perkembangan yang positif, khususnya bagi cabang olahraga tenis meja. “Terutama sarana prasarana serta pendanaan pembinaannya bisa lebih baik. Sebab, tanpa didukung sarana prasarana bagaimana kita mau berbicara prestasi,” kata dia. Herlim mengingatkan Gubernur jika nantinya terpilih menjadi ketua umum KONI Lampung hendaknya dapat memilih jajaran pengurus yang profesional, benar-benar mencintai olahraga, dan berkompeten serta berpengalaman. “Harapannya orang-orang di kepengurusan KONI punya banyak waktu, memahami olahraga, dan bisa membina hubungan baik secara internal dan eksternal,” kata Herlim. Dukungan untuk Gubernur sebelumnya juga sudah diutarakan Ketua Pengprov Perbasasi Lampung Rahmat Mirzani Djausal. Ia menilai selama ini Gubernur dikenal sebagai sosok yang mempunyai kepedulian dan kecintaan terhadap olahraga, khususnya sofbol dan bisbol. (D1)

18

selintas

Pelaksanaan Musorprov KONI Lampung sudah bisa dipastikan digelar 5 Agustus mendatang. IYAR JARKASIH

LAMPUNG POST

alumnus SDN 2 Sawahbrebes tersebut. Dia mendapatkan dukungan penuh dari orang tua dan keluarga dalam menekuni karate. Oleh sebab itu, ia akan berusaha sebaik mungkin agar ke depan bisa makin membuat bangga orang-orang yang telah mendukungnya. “Yang pasti, saya akan selalu berusaha memberikan yang terbaik,” ujar atlet yang bernaung di perguruan Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI) Lampung itu. Adapun sederet prestasi yang telah diraih Brilliant, di antaranya juara I kumite -35 kg pemula putra Kejurda KKI se-Lampung pada 2013, juara I kumite -35 kg prapemula

putra kejuaraan karate junior se-Sumbagsel (2012), juara I kumite -35 kg pemula putra Gubernur Cup (2013), juara I putra kejuaraan karate se-Bandar Lampung (2014), juara I putra kategori SD kejuaraan karate se-Lampung (2014), dan juara II kumite -35 kg pemula putra Kapolda Cup (2014). Kemudian, juara III kumite -45 kg pemula putra kejuaraan karate se-Sumbagsel (2014) dan juara III kumite -35 kg pemula putra Gubernur Cup (2015). n IYAR JARKASIH/D1

±

but. “Mudah-mudahan kami bisa memberikan hasil maksimal. Persiapan juga harus ditambah supaya lebih baik, apalagi hasil di Taipei Open kemarin tidak memuaskan,” ujarya. D e n g a n h a d i r n ya Ad e / Wahyu, Indonesia memiliki 16 wakil yang terdiri dari 28 atlet. Kejuaraan Dunia 2015 akan berlangsung 10—16 Agustus 2015 di Istora Senayan, Jakarta, sementara pengundian peserta akan dilangsungkan pada Selasa (28/7). (MI/D3)

RAFAEL Nadal tidak akan bermain di hard court untuk persiapan tampil di US Open 2015. Petenis asal Spanyol itu justru memutuskan tampil di turnamen tanah liat, yakni German Open Hamburg 2015. Usai bertarung di Wimbledon 2015, para petenis mempersiapkan diri untuk menghadapi US Open 2015 pada September mendatang. Karena US Open merupakan turnamen yang menggunakan hard court, mereka pun akan fokus tampil di sejumlah ajang yang menggunakan hard court. Meski demikian, Nadal justru mengambil keputusan berbeda. Mantan petenis nomor satu dunia itu justru tampil di German Open Hamburg yang merupakan kompetisi menggunakan lapangan tanah liat. Nadal sudah cukup lama tidak berpartisipasi dalam kejuaraan ini. Terakhir kali, ia tampil pada 2008, saat itu ia sukses meraih trofi tersebut usai mengalahkan Roger Federer di final lewat tiga set: 7-5, 6-7, 6-3. (MTVN/D3)

±

Agustus, Indonesia Resmikan Tuan Rumah Asian Games KEMENTERIAN Pemuda dan Olahraga berencana akan meresmikan Indonesia sebagai tuan rumah Asian Games 2018 pada Agustus mendatang. Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengatakan saat ini persiapan menjadi tuan rumah masih terus dilakukan. “Semua sedang dirapatkan, masalah maskot, relawan, dan panitia semua sudah ada. Pokoknya Agustus harus sudah siap,” kata Imam, didampingi Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Kemenpora Gatot S Subroto usai acara halalbihalal di kantor Kemenpora, Rabu (22/7). Gatot menambahkan menjelang perhelatan pesta olahraga antarnegara Asia tersebut, Indonesia sebagai tuan rumah harus mempersiapkan berbagai hal secara matang. Tidak terkecuali masalah dana dengan Indonesia masih harus melunasi bank garansi dan biaya kampanye iklan dan humas sebagai bentuk jaminan sebagai tuan rumah Asian Games 2018 sebanyak 17 juta dolar AS. “Uang itu akan dibayar

dulu karena nanti khawatirnya pada 4 Agustus saat pertemuan dengan komisioner, kami ditagih. Pada September di Turkmenistan juga bisa ditagih lagi. Sebenarnya dana sudah ada. Tapi kami belum mengirimkan uangnya ke rekening OCA,” ujar Gatot. Menurut Gatot, keterlambatan pengiriman dana tersebut dapat mengganggu penyerapan anggaran Kemenpora. Selain itu, Indonesia juga bisa disalahkan karena pengiriman dana tersebut sudah tertera dalam spesifik kontrak yang disetujui secara resmi oleh Kemenpora. “Paling lambat minggu depan sudah ada MoU khusus antara menpora dan KOI untuk masalah transfer uang itu saja. Selain itu, kalau bisa sebelum 4 Agustus uang sudah dikirim ke OCA. Pokoknya Agustus ini dua-duanya harus selesai, baik garansi maupun dana marketingnya,” kata Gatot. Selain masalah dana, Indonesia harus siap dari segi fisik atau stadion-stadion yang akan digunakan sebagai arena utama perhelatan empat tahunan tersebut. (MI/D3)

±

±


±

±

CMYK

±

global

kamis, 23 Juli 2015

PEMERIKSAAN SUAP Pasangan suami-istri tersangka suap di Mahkamah Konstitusi, Budi Antoni Aljufri (kiri) dan Suzanna, keluar dari ruangan seusai diperiksa di gedung KPK, Jakarta, Rabu (22/7). Bupati Empatlawang dan istrinya tersebut diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan pemberian suap kepada mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar terkait sengketa pemilukada.

MUSTAAN BASRAN

P

Singapura Bekukan Dua Rekening Terkait 1MDB dirahasiakan karena penyelidikan masih berlanjut. Selain membekukan dua rekening yang diduga terkait kasus korupsi, SPF juga mengatakan saat ini mereka sedang melakukan penyelidikan tentang kemungkinan adanya pelanggaran pencucian uang. “Kami mengetahui bahwa pihak Malaysia juga telah melakukan investigasi terkait hal ini. Dan di sini, kami akan terus memberikan bantuan penuh dan berbagi informasi dengan otoritas terkait di Malaysia, dalam lingkup hukum dan kewajiban internasional,” lanjut pernyataan itu. Otoritas Moneter Singapura (MAS) juga telah melakukan kontak dengan institusi keuangan Singapura. Kedua pihak itu dikabarkan bekerja sama untuk menyelidiki keterlibatan Bank Falcon dalam kasus tersebut. (MI/U1)

Yunani Gelar Pemungutan Suara Kedua PEMERINTAH Yunani menggelar pemungutan suara kedua terkait pencairan dana talangan (bailout) sebesar 86 euro dari kreditor. Menteri Keuangan Yuanani Euclid Tsakalotos mengatakan hal ini sangat penting untuk membuka pembicaraan dengan para kreditor pada Jumat (24/7) mendatang. Pemungutan suara yang dilangsungkan kemarin meliputi hal struktural, yakni undangundang perlindungan sipil guna mempercepat kasus pengadilan dan pemakaian pedoman Uni Eropa untuk mendorong bank dan melindungi nasabah dengan jumlah tabungan kurang

dari 100 ribu euro. Selain itu, pemungutan suara akan memperkenalkan peraturan yang akan melihat pemegang saham bank dan kreditor menutupi biaya bank yang rugi. Sementara pembicaraan mengenai hal yang kontroversial, sistem pensiun, dan kenaikan pajak petani akan dibicarakan pada Agustus. Sejauh ini Perdana Menteri Alexis Tsipras berupaya meyakinkan Partai Syriza yang menolak menyetujui pencairan dana talangan. Dari 149 anggota partai, sebanyak 32 anggota, termasuk mantan Menteri Keuangan Yanis Varoufakis,

menentang pada pemungutan suara pekan lalu. “Syriza sebagai partai harusnya merefleksikan masyarakat, harus menyambut kekhawatiran dan ekspektasi sepuluh ribu masyarakat awam yang menaruh harapan pada ini (bailout),” ujar Tsipras, Selasa malam lalu. Pihak yang tak setuju mengurangi dukungan Tsipras dalam koalisinya sendiri. Alhasil, Tsipras hanya mengantongi 123 suara setuju. Angka tersebut sangat tipis dibandingkan 120 suara setuju yang dibutuhkan untuk mempertahankan pemerintahan minoritas. (MI/U1)

Kemasan Rokok Polos Tidak Berpengaruh

±

DEMI menekan angka perokok muda, Menteri Kesehatan dari 10 negara berkumpul di Paris pada Senin (20/7). Dalam pertemuan itu mengemuka kemasan rokok polos untuk memberi efek ketidaksukaan pada kalangan muda. Namun, Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia Tulus Abadi mengatakan penerapan kemasan rokok polos pertama kali dilakukan di Australia. Kemasan serupa tanpa logo merek itu berhasil memengaruhi perokok pemula untuk mengurangi keinginan mereka untuk merokok. “Karena polos, unsur promosi menjadi tidak ada dan perokok pemula ini belum mengenal ukuran level tertentu pada merek rokok. Namun sayangnya, kemasan rokok polos tidak akan terlalu berpengaruh kepada konsumen yang telah merokok. Mereka telah kecanduan,” ujar Tulus, Rabu (22/7). Kemasan rokok polos (plain

packaging) adalah kotak kemasan dengan warna seragam disertai dengan peringatan ancaman kesehatan. Pada kemasan tersebut, produsen tidak bisa menaruh logo atau jenis huruf khas merek dagang karena jenis hurufnya telah ditentukan. Selain itu, kata dia, standardisasi level peringatan kesehatan pada kemasan rokok di Indonesia juga masih rendah, hanya 40% pada masing-masing bagian muka dan belakang kotak rokok. “Seharusnya peringatan kesehatan tercantum setidaknya 50% berupa gambar dan tulisan pada kemasan rokok. Di Malaysia dan Thailand mencapai 80%,” kata dia. Sebelumnya, perwakilan yang datang dari Selandia Baru, Australia, Afrika Selatan, dan Uruguay mengeluarkan pernyataan bersama yang menyebutkan bukti ilmiah yang signifikan kemasan rokok polos dapat dibenarkan. (MI/U1)

n ANTARA/NYOMAN BUDHIANA

BANDARA NGURAH RAI TUTUP. Sejumlah warga negara asing menunggu kejelasan penerbangannya di Terminal Internasional Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (22/7). Bandara Ngurah Rai menutup kembali aktivitas semua penerbangan mulai pukul 13.00 WITA karena gangguan debu vulkanik Gunung Raung.

Bupati Morotai Minta KPK Periksa BW BUPATI Pulau Morotai sekaligus tersangka dugaan suap sengketa Pemilukada Kabupaten Pulau Morotai di Mahkamah Konstitusi (MK) pada 2011, Rusli Sibua, minta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Wakil Ketua KPK nonaktif Bambang Widjojanto (BW). Pasalnya, Rusli menyatakan proses penanganan sengketa dikuasakan sepenuhnya kepada BW. “Jadi saya minta KPK untuk panggil Bambang Widjojanto karena beliau itu kuasa hukum saya dulu di MK. Tentang perkara saya ini sudah saya kuasakan pada BW untuk mengurusnya,” kata Rusli, usai diperiksa di gedung KPK,

kemarin (22/7). Rusli menyatakan KPK mesti memeriksa BW guna menggali informasi yang berkaitan dengan perkaranya. Sebab, pada perkara suap Rp2,9 milliar itu, Rusli mengaku tidak pernah berurusan dan tidak mengenal mantan Ketua MK M Akil Mochtar. “Diupayakan untuk itu (memeriksa BW). Kenapa? Karena saya sendiri sudah kuasakan semuanya diurus sama Pak BW. Ya tanya beliaulah karena dia kan kuasa hukum saya,” ujarnya. Sementara itu Pelaksana Tugas (Plt) Wakil Ketua KPK Johan Budi mengaku dalam penanganan perkara ini be-

lum membutuhkan kesaksian BW. Sebab, KPK belum mendapatkan informasi dan kesimpulan untuk memanggil wakil ketua KPK nonaktif itu. “Belum ada informasi atau kesimpulan memanggil Pak BW. Dan sampai saat ini tidak ada kebutuhan untuk memanggil Pak BW,” kata Johan, saat dikonfirmasi melalui pesan singkat. Dalam perkembangannya, Rusli, melalui kuasa hukumnya Achmad Rifai, telah mengajukan gugatan praperadilan atas penetapan tersangka dirinya ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. Sidang perdana praperadilan itu akan digelar Senin, 27 Juli 2015. (MI/U1)

Jepang Buka Kompetisi Penamaan Asteroid ILMUWAN ruang angkasa Jepang tengah mencari nama untuk asteroid dengan nama sementara 1999 JU3. Diperkirakan Minor Planet 1999 JU3 ini menyimpan rahasia kehidupan dan evolusi tata surya. Kini, siapa pun bisa menjadi bagian dari sejarah terungkapnya rahasia itu. Siapa pun, dari negara mana pun bisa menjadi bagian dari sejarah melalui kompetisi penamaan asteroid yang dimulai Rabu (22/7).

±

±

Netizen yang ikut menandatangani petisi tersebut sudah mencapai 16.651 orang.

n ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY

±

19

Petisi Copot Buwas akan Diserahkan ke Presiden

±

KEPOLISIAN Singapura telah membekukan dua rekening bank yang diduga terkait dengan tuduhan kasus korupsi sejak Rabu (22/7). Korupsi itu melibatkan Perdana Menteri Malaysia (PM) Najib Razak dan perusahaan Pemerintah Malaysia, yakni 1 Malaysia Development Berhard (1MDB). Hal itu pun menjadi pembekuan rekening pertama yang dilakukan di luar Malaysia terkait kasus itu. “Kami sudah mengeluarkan perintah untuk melarang adanya transaksi pada dua rekening bank tersebut. Perintah itu sudah dikeluarkan sejak 15 Juli 2015,” ujar Kepolisian Singapura/Singapore Police Force (SPF) dalam sebuah pernyataan. Dalam pernyataan tersebut, SPF tidak menyebutkan identitas bank atau nama dari pemegang rekening tersebut. Menurut mereka, nama dari pemilik rekening sengaja

LAMPUNG POST

“Kami mengajak khalayak untuk menjadi bagian dari program kami selama liburan musim panas,” kata profesor sekaligus manajer misi Japan Aerospace Exploration Agency (JAXA), Makoto Yoshikawa. Proses penamaan harus sesuai dengan aturan yang diterbitkan International Astronomical Union (IAU). Di antaranya maksimal terdiri dari 16 huruf, diutamakan

CMYK

satu kata. Nama tersebut juga harus mudah diucapkan. “Tidak harus dalam bahasa Jepang. Bisa juga diambil dari mitologi asing,” kata Yoshikawa. Selain itu, nama tidak boleh bersifat menyerang dan bersifat komersial. Kemudian, tidak terdengar dan terbaca mirip dengan asteroid atau satelit planet natural yang sudah ada. Lalu, penamaan dengan nama tokoh atau peristiwa politik

atau militer tidak diperkenankan diberikan sebelum 100 tahun kematian atau terjadinya peristiwa. Nantinya, JAXA akan memilih nama terbaik dan diumumkan di laman JAXA. Kemudian, tim Amerika yang menemukan asteroid pada 1999 akan memasukkan nama terpilih ke daftar IAU. Diharapkan nama untuk asteroid ini bisa rampung di akhir tahun ini. 1999 JU3 merupakan planet

±

kecil yang menjadi target tujuan pesawat luar angkasa Jepang, HAYABUSA2. Berdasar laman JAXA, HAYABUSA2 akan sampai di 1999 JU3 pada Juni atau Juli 2018 dan kembali ke bumi pada 2020 dengan membawa sampel 1999 JU3. Asteroid ini diperkirakan menganduk zat organik atau material air yang dapat dijadikan petunjuk mengenai asal muasal dan evolusi dari tata surya dan kehidupan. (MI/U1)

ETISI desakan untuk mencopot Kabareskrim Komjen Budi Waseso telah ditandatangani hampir 20 ribu lebih pengguna internet (netizen). Petisi itu segera dikirimkan ke Presiden Joko Widodo. “Sampai saat ini jumlah penanda tangan ada lebih 16.338 dan jika digabungkan dengan data yang ada di change.org telah mencapai 20 ribu lebih, dan petisi ini segera dikirimkan langsung kepada Presiden Joko Widodo sebagai bentuk sikap Koalisi Reformasi untuk Polri,” ujar Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak, dalam konferensi pers di Gedung PP Muhammadiyah, Jakarta, Rabu (22/7). Koalisi reformasi terdiri dari berbagai LSM, di antaranya PP Pemuda Muhammadiyah, Lingkar Masyarakat Madani Indonesia (Lima), change.org, Kontras, ICW, YLBHI, dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah. Dahnil menegaskan petisi ini tidak sekadar muncul ketika statement Budi Waseso yang terkesan menghina terhadap Buya Syafii Maarif saja, tetapi karena ada kekhawatiran terhadap agenda antikorupsi dan reformasi Polri di Indonesia. “Perlu saya sampaikan sebelumnya adalah petisi ini tidak sekadar muncul ketika statement yang terkesan menghina dari Buwas (Budi Waseso) terhadap Buya Syafii Maarif saja, tetapi karena ada kekhawatiran terhadap agenda antikorupsi dan reformasi Polri di Indonesia,” kata Dahnil. Ia menambahkan pengangkatan Budi Waseso sebagai Kabareskrim yang kemudian seolah menjadi teror terhadap penggiat antikorupsi dan juga aparat hukum antikorupsi, seperti KPK dan

sampai dengan detik ini sudah lebih dari 49 penggiat antikorupsi, aparatur hukum antikorupsi, dan akademisi. Hal tersebutlah yang menjadi dasar petisi ini. Selain desakan pencopotan Budi Waseso, Koalisi Reformasi juga mendorong Presiden untuk membentuk tim independen melakukan reformasi di tubuh Polri.

Janganlah atas nama jimat penegakan hukum, dengan kekuasaannya dipakai balas dendam. Menurut Direktur Lima Ray Rangkuti, saat ini penegak hukum dengan kekuasaannya digunakan untuk balas dendam. Juga untuk mementingkan kelompoknya sehingga sesuka hati menetapkan seseorang menjadi tersangka. “Janganlah atas nama jimat penegakan hukum, dengan kekuasaannya dipakai balas dendam dan menghantam kelompok-kelompok yang tidak disukai,” ujar Ray.

±

Tidak Gentar Budi Waseso mengaku tidak gentar menghadapi petisi bertajuk “Copot Kabareskrim Budi Waseso” yang diunggah melalui laman change.org. “Slow saja. Kan begini, saya tugas jalankan amanah, perintah undang-undang dan negara. Jadi kalau saya sudah selesai tanggung jawab sebagai perintah negara, ya sudah (berhenti),” ujar Budi, kemarin. Menurut dia, masyarakat berhak menyuarakan pendapat apa pun terkait kinerja pejabat negara, termasuk di institusi Polri. MI/U2) mustaan@lampungpost.co.id

Awal Musim Hujan Diprediksi Mundur BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi awal musim hujan di Indonesia pada tahun ini mundur. Hal itu terjadi karena El Nino masih melanda dengan intensitas moderate hingga November 2015. Kepala Bidang Informasi Iklim Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Evi Lutfiati menjelaskan anomali kenaikan suhu 1—2 derajat Celsius yang menyelimuti Indonesia mulai medio Juli ini otomatis berdampak pada pengurangan curah hujan. “ Ka l au b i a s a nya awa l musim hujan itu Oktober, karena El Nino yang masih berlangsung ini kemungkinan hujan baru akan terjadi pada November atau Desember nanti,” ujarnya, saat dihubungi, Rabu (22/7). Ia memaparkan daerahdaerah yang berada di selatan ekuator bakal terkena dampak signifikan. Seperti di

wilayah Sumatera, termasuk Lampung, Jawa, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan, dan Sulawesi. Namun, kata Evi, yang terjadi di setiap daerah itu akan berbeda tergantung dari tingkat kelembapan dan keberadaan uap air yang tersisa. Terkecuali untuk wilayah nonmusim, seperti Kota Bogor dengan curah hujan yang tak berpengaruh. “Bogor itu kami menyebutnya nonzone atau nonmusim. Dia kalau hujan ya hujan terus, jadi enggak pengaruh. Sama kaya di Sulawesi, kering ya kering terus,” kata dia. Ironisnya, di beberapa daerah yang tidak termasuk nonmusim juga akan mengalami kekeringan hebat. Semisal, Kalimantan bagian barat, lalu bagian selatan dan utara Sumatera juga akan mengalami cuaca sangat kering. Bahkan saking panasnya berpotensi menimbulkan kebakaran hutan. (MI/U1)

±

±


PARIWARA

kamis, 23 juLi 2015

AC RENTAL AC& MUSTY COOL JUAL BELI AC BARU/SEKEN,SERVICE,CUCI AC,MSN CUCI, KULKAS, DISPENSER. WINDA AC 0721-257556, 085102174866/0812-7921648/ 085279542465 PI-N2A483AB9. MINGGU BUKA. INDOCOOL, AC baru. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 07218013130.0851-01581133/ Antasari 0852-66133838 AC ANDA BERMASALAH ? KAMI S O LU S I N YA ! ! A N U G E R A H AC 0822.8172.4222 MELAYANI JUAL, SERVICE, BONGKAR PASANG & CUCI AC. SOLUSI AC RUMAH ANDA.

ALAT BAYI ‘TOKO ADEL BABY SHOP & TOY’S’ menyediakan perlengkapan bayi & mainan anak-2, Jl. Teuku Umar depan lampu merah RSUD Abdul Moeloek (0818.967.242). RADJA BABY SHOP & RENT. Menyediakan peralatan bayi & anak serta menyewakan peralatan bayi seperti: Stroler, Carseat Baby Walker dll, Jl. Jend. Ryacudu No. 73 A Sukarame.

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

AIR SEHAT Air sehat high anti oksidant, micro cluster dan polaris. Khasiat 1) mengurangi berat badan berlebih 2) mengurangi berbagai gejala penyakit seperti diabet, prostat, sakit pernapasan dan kanker 3) menghasilkan serta memulihkan energi & kondisi kesehatan 4) menyegarkan 3% lipat buat yg aktif beraktifitas seperti senam & athlete ..(price 60 rb perbotol) ..harga perdana 1 botol 40 rb 4 botol 50 rb, 12 botol 425 rb. CV Minatama Jl.Terusan Slamet Riyadi No. 3 Garuntang tlp. 488976, 0813.4937.9466.

BAHAN FIBER Grosir/Eceran : Resin, Mat, Wroping, Pigmen, Silicon, Mirrorglaze, Catalis, Talc, Cobalt dll, Hub. 0721-251652/0725-7850703/0811792034

BUS WISATA Sewa Bus Wisata, keselamatan penumpang tjuan km, Driver pnglmn, Seat 33 yg br 2014 www.busdarmaduta.com Hub. 0815-4019822

bibit tanaman BIBIT SINGKONG Jual bibit singkong Gajah sdh pernah nyampe 80 ton/Ha. Telp. 0812.7230.2770. tidak melayani SMS.

BOUTIQUE HIJAB STORY BOUTIQUE mnydiakn brbgai mcm Bju Mslim dr mrk trnma,Jilbb & Accsrsnya (D’Molek,Zharifa,Mayesa dll) dgn disc. Up to 50 % s/d lbran Jl. Teuku Umar No. 13 Kedaton

HOTEL HOTEL LUSY, Jl. Diponegoro No. 186 Bandar Lampung, 100 – 200 ribuan, free wifi.. hub. telp. 0721-471020

KATERING LELA CATERING & WEDDING ORGANIZER mnrima psnan catring & alat2 pesta prasmanan, tenda & kursi lngkp, music & tari pelaminan, baju/rias pengantin dll.disc 10%. Hub.0812-7920.2812

KEHILANGAN STNK BE 3691 OK, Noka. MH31FD004DJ018720 Nosin. 1FD018729 an. Efendi Yusuf, STNK BE 2085 BU , Noka. MHYESL4154J559313, Nosin. G15AIA559313 an.Yulian Edwansyah. STNK BE 3492 B, Nomor Rangka. MH1JFD216DK327944, Nosin. JFD2E1322371, an. Isdiyanto. STNK BE 3577 OD, Nomor Rangka. MHIJB9131DK369059 , Nosin. JB91E3352979, an. Sukiron. STNK BE 4375 EO, Nomor Rangka. MH35P00BCJ257474, Nosin. 54P257715, an. Duwi Supriani. STNK BE 5101 EX, Nomor Rangka. MHIJBC1129K045590, Nosin. JBCIE1043614, an. Dedi. STNK BE 5404 D, Noka. MH1JFD211DK751726, Nosin. JFD2E-1748394, an. Whindri Eka Saputri.

STNK BE 8072 CO, Noka. MH1HB41136K746428, Nosin. HB41E1744830, an. Susilawati. STNK BE 6612 YK, Noka. MH35D9002AJ575211, Nosin. 5D9-575279, an. Novi Asmalani. STNK BE 4667 E J, Noka. MH1JF5134CK160832, Nosin. JF51E3145516, an. Alfin Susanto. STNK BE 6976 PW, Noka. MH35D9203BJ139906, Nosin. 5D91139874, an. Siti Nurwaton. STNK BE 7593 FH, Noka. MH1HB32177K105888, Nosin. HB32E1101464, an. Trisakti Marlena.STNK BE 8654 PI, Noka. MH1JBC1129K214460, Nosin. JBC1E1210145, an. Dadang Setiawan.

KESEHATAN NINDA MASSAGE. Terima massage/lulur, bisa dipanggil. Hubungi: 0852.6969.0554.

PIJAT TRADISIONAL Pijat bekam tenaga untuk pria & wanita, Bandarjaya & sktrnya, Dipanggil, Hub. 0877.6074.1333

KERUDUNG ZOYA NY TURE FRIEND, Bandar Lampung. Promo ietm kerudung segi empat @ 2 pcs Rp 139 rb, berlaku kelipatan genap s/d akhir Mei dll, Jl. Jend. Sudirman No. 48 Pahoman, telp.0721-5600504

KOLAM RENANG Dunia Kolam Renang mlyani prncangan kolam renang, pmbuatan, prawatan & mnydiakn pralatn & bhn2 prwatan air kolam. Jl.Hayam Wuruk komplek ruko kdamaian asri blok. i No.8 Hub.0721-7444567.

KONVEKSI CV. PUTRA ANEKA mnrm psanan Kemeja, Jkt, Kaos brdir, Spnduk,Prlgkpn sklh & kntor,Prtai, Jl. Teuku Umar No.7 Kedaton (smpng Istana Buah) Tlp.0721-785479

KURSUS-KURSUS KURSUS TEHNISI HP Servis & Kursus bk A kls ma-

hir bljr BB & Android hrg 1Jt psti bs & siap krj Jl. Z.A. Pagar Alam No.2A Gdung Mneng Hp. 0896.7496.2976

MESIN FOTO COPY C V. Mitra Abadi. Jual sewa perbaikan suku cadang & tinta photo copy. Hub. 0812.7909.898/ 0851.0880.5050

MUSIK ADI MUSIK jl/bl/tkr tmbh: korg i5, i3, pa50sd,pa60sd,pa80sd,pa300,pa 600,pa800,psr3000, 710,750,910,95 0,kn14,24,26,exr5,e96,e86,wk1800,b lazer,cora,beta3,huper,dbx,alesis,axl, extreme,absolute. Ph.268983/ 081369139529, 0813-79464256

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

PERCETAKAN JAPPRINT SOLUTION prcetakan majalah, melayani jsa design/lay out & cetak majalah, album sekolah, buku lulusan, souvenir flashdisk ID card, dll. Hub.0856-5899.2222 (WA) / BB 7CAFA959

PELUANG USAHA Mr brgbng di komunitas dream (prputran uang dr, utk, oleh kt) bunganya 1 hari 1 %, klsifiksi trkcl 1 jt, 5 jt, 10 jt, komunitas ini tranfran ke sesama & diatur olh sstm, stiap 15 hr kt dpt transfern dr org lain, mdl

msh uth bs diambil stlh 3 bln & bl kt ajk tmn kt mndptkn bns 10 %, Hub. 0813.1351.8040

RUMAH MAKAN RM. IHC IBU HAJI CIGANEA hdr di Lampung, mskn khs sunda, mnu spsial Malon (burung dr prancis) Ppes ikan mas duri lunak/tnp presto,Ikan Bebi,Ayam Puyuh,Gepuk,Aneka Tumisan, trm psn nasi ktk Jl. Sultan Agung No.7 W.Halim,BDL 0721709937/0813.6966.3000

RACUN API CV. Cahaya Abadi. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C(dpn Budi Wahana Motor). Hb. 07217520099, 081278001238.

SALON PARIS SALON, khusus wanita, join mmbr grts creambath seumur hdp Jl. Sultan Agung No. 07 Way Halim T.Karang tlp. 0815.4047.1110/BB 52208FBF

SANGGAR BUNGA Sanggar Bunga Lampung Florist. Terima psnan ucapan di seluruh Sumatera “Bunga Papan Medan/ sewa bunga meja dll. pSt: Bdr Lpg, Kalianda, Pringsewu, Gdng Tataan, Jl. Imam Bonjol simpang Jl. Tamin lebak budi (0852.7971.4488).

WIN JAYA BOR menerima pengeboran baru & service sumur bor jet pump & submer sible Bergaransi. Hub. 0853.6964.4488, 0812.7141.5500.

TOKO TOKO AZA menyediakan berbagai mcm furniture & springbed, sofa dll, cash & kredit cukup Rp 121. rb-an aja bs bawa pulang. Kunjungi Pameran di Robinson atau hub. 0823.7205.9558/0858.4033.3524. RKE BISNIS CENTER “Tiket Peawat”, Tiki, Tko Buku Anak, Jl. Sultan Agung Blok Y No. 23 Way Halim (Cp. Dian 0823.7176.0084).

UMROH PT BUNDA ASRI LESTARI Travel – Umroh hemat Desember 2015 hrg mulai $ 1.850 Kuota terbts Jl. Teuku Umar No. 90 E Kedaton. CP; Diana 0811.7958.38, Indra: 0813.7320.0766. PT DMS TRAVEL– UMROH STLH HAJI $1.750, PENDAFTARAN SEBELUM RAMADHAN DISCOUNT $ 50, JL. TEUKU UMAR NO. 21 B KEDATON, CP. NISA 0721.772972, AGUS 0812.7257.2221. ALBILAD UNIVERSAL: harga promo bayar Oktober lunas 1900 USD tempat terbatas 50 jamaah: Jl. P.Antasari No. 14 Kali Balau (Cucian mobil water castle) Jl. Sriwijaya No. 11 D Enggal (0812.7285.884)

BORPLUS pembuatan sumur bor,

Perumahan Jaya Permai B.08 Jl. Morotai Lt/ Lb 150/90 m2, SHM,4 KT,Air Jet Pump, Lstrik 2.000wat, Hub. 0812-7941056 / 0856-58972290

20

PROPERTY

jetpump/submersible, murah bergaransi. Hub. Emuh 0812.7131.1045, Dedi 0823.0636.4300 Pin 7E63AB36.

SUMUR BOR RESTU IBU BOR menerima pembuatan sumur bor rumah tangga, pabrik. Hub. 0821.7832.8328.

LAMPUNG POST

PABRIK DIIJUAL Jual bongkahan batu Silika & pabrik pupuk organik granul dgn piringan 4 unit diamter 3 m, driaer pjg 12 mtr diamter 80 cm, canveyer 6 m & scraning 3 m ada penyemprot bio & hrg 450 jt trm psng di wil.Lampung. hub. 0813.6993.1333.

PERUMAHAN dijual Pindah Tugas, rmh cck utk bidan perawat Lt.385 m, SHM, Lb. 100 m, IMB, 2 Km, 4 Kt, bns alat klinik + alat Rmh Tang0ga, Hrg. 450 Jt, bs ccl 12-18 bln, Dp 30%, dkt air pns Bt Putu, Tj. Sari, Natar 0813.6944.0001 No sms.

2KT, 2KM, ruang keluarga (lantai atas) di dapur berbanding full keramik beserta perabot, hrg nego. Hub. Arifin 0813.7973.7878/0821.7540.5927. Dijual rumah bersubsidi lok. Jatimulyo, angsu. 700ribuan & tanah kavling. Hub. 0823.8057.2116.

RUKO DIKONTRAKKAN Dikntrakan Perum Type 60 Dkt Polsek Sukarame/itera Hub. 0812.7234.040 DISEWAKAN RUKO JL. MAYOR SALIM BATUBARA BDL, DKT KTR KELURAHAN KUPANG TEBA. HUB: 0812.7946.669

TANAH dijual

( sekolah polisi negara) Kemiling hub : 0812.7929.518 Djual cpt, strategis Jl. Indra Bangsawan Gg.Hi.Ibrahim,Rj. bsa jln aspal,Ls 240m, SHM, dkt psr,mal,kampus,bgs u/ investasi,kosan & rmh, HP.0896.9208.6776 ,BB 2B934CD3.

TANAH KAVLING Tnh kav dkt rncana kntor Gubernur & ITERA, Cash/Kredit, DP Ringan, PT. SINAR MULYA INTI 07218013290 / 0813.6919.7602 Dijual kavlingan (TP) Ls. 805 m2 (+ 27x30) SHM, Jl. Way Seputih No. 9 A Pahoman, Bdl, Hub. 0812.7979.4444

Dijual rmh (TP) Lt. 2.840 m2 (+ 60x50) SHM, Lb. 800 m2 Jl. Way Ngarip No. 6 Pahoman Bdl, Hub. 0852.6740.6176.

DIJUAL CPT TNH seluas 6 Ha yg trltk di Jl. Raya Mincang Negri Agung Kec. Talang Padang Kab. Tanggamus. Hub. pmlk tnh 0812.8377.8077

Jual tanah kavling Desa Banjar Agung 5 km dari Kampus ITERA, terima SHM. Hub. 0813.6929.7617.

Jual Perum type 70/120 (1 unit), type 150/120 (3 unit) , 15 mnt ke kota, Kotamadya, Aman, Asri, Harga Nego, Hub. 0813.6838.7548

Tanah SHM di Gisting Atas : tanah kebun 37.770 m2 (Blok 23) , Mata Air 2.430 m2 (Blok 15), tanah pinggir jalan raya Gisting 740 m2 (Blok 20) , Hub/Sms 0823 7394 9166

LANGGENG PROPERTINDO. Jual kavling kredit siap bangun DP ringan angsuran terjangkau lokasi Kodya & Lam-Sel. Hub. Bpk. Karel Teguh, 0821.8530.7711.

D ijual cpt tnh di Jl. Iman Bonjol, Metro, SHM, Ls. 337 m2 (17x20), cck utk kos2an, nego, Hub. 0857.7169.4323

Dijual kavlingan (TP) L. 1.005 m2 (+ 20x51 m) SHM, Jl. Jend. Sudirman No. 120 B, B.Lampung Hub. 0812.7310.4870.

tJual rumah LT 103 m2, LB 45 m2, Jl. Harapan Gg. Nangka Sepang Jaya Bdl. Hub. Ican, 0812.7357.6499. Dijual Rumah di Singosari 11, 4 KT, 3 KM, RT, RK, Dpr, Lbr. 15.75 Pjg. 31.5 (TP) Hub. 0813.1444.1656 / 0817.777236 Dijual rmh minimal 2 lantai Perum Villa Bukit Tirtayasa Blok CB 3No. 7 Lt/Lb 105/98, ruang tamu,

Jual Tnh Kav, Ls. 150 m2, 35 jt angs 0 % SIAP BNGUN, TRM shm, tdk ada biaya tmbhn apapun Hub. Dara Waruli 0852.7993.3375 Dijual tanah luas 4429 m dekat SPN

CV GRAHA OPERATIONAL PROPERTY KAVLING (GOPEK) jual tnh kav uk. 10 X 15 m2 di areal kta bru Bandar Negara Lampung, hrg promo Rp 25 Jt-an, siap bngn area strtgs. Hub. Bpk. Muhadi, HP.0813.6965.3005.

LOWONGAN Urgently 20 sopir Sim.B1 max. 35 th,Pnddkn Smp,Pr&Ks store P/W usia max.25 th pnddkn Sma/Smk All jur,Lmrn lgkp walk intrview Jl.Tembesu No.8 Campang Rya Bdl

Mmbtuhkn 2 pria utk Kbrshn Tmn & Asrma, Lmrn lgsng via cap pos kpl Madrasah, Cantumkn No. Hp Pelamar, Jl. Endro Suratmin, Tlp. 0721-706448

Dibutuhkan Sales Marketing minimal SMA/sederajat memiliki sepeda motor. Lamaran langsung kirim ke Princes Jl. A. Yani No. 6 (walk interview).

Butuh Guru SEMPOA & MTK kirim lamaran & CV ke hestithree.htw@ gmail.com / Hub. 0852.2213.0867 Terima karyawan baru, laki-laki

buat tko Pakaian jdi Jl. Sibolga No 43 Pasar Tengah Tj. karang


PARIWARA

kamis, 23 juLi 2015

OTOMOTIF AUDIO LINE CAR AUDIO work js utk audio mbl,Kc flm,Cstm mbl,Jok pres,dll dgn hrg brsaing, Jl. P. Antasari No. 118 Sukarame Telp. 0813.7934.3853

M0BIL dijual DAIHATSU ESPASS PU ’05, BE, Sasis tmsn bgs, Body Kaleng, Biru, Bs TT Motor, Hrg. 30 Jt Nego, Hub. 0896.6079.1818

MITSUBISHI Dijual Mitsubishi Kuda 2.5 diesel ‘2000, Biru Met, Hrg. 55 Jt nego, hub. 0812.7144.2770

TOYOTA INNOVA G’2009 akhir, Hitam, Plat BE 11 JM, AC dingin, ban baru, tgn pertama, jrg pakai, hrg 185 jt nego.Hub. 0853.5765.9460, 0812.7211.3180.

MOBIL DISEWAKAN CV. SRIKANDI lngkap & nyaman, Alphard, Camry, Mercy,Fortuner, Pajero Sport, Double Cabin, Innova, Avanza, Bus Wisata, Elf. Hub.081369695051/0821-82032964.

MOBIL PENGANTIN Elegant, Nyaman, MercyE200, Camry, Honda Accord, Alphard, abadikan moment istimewa anda dgn mnggunakn mbl pngntin kami. Hb.0813.6969.5051/0821-82032964

POWER STERING Specialist ahli Pwr Stering, Spare part lgkp, Tng brpnglmn, Brgrnsi, Murah Hub. 0821.7746.0825 / 0821.8650.2226

SERVICE BUDI AUTO SERVICE mnrma Tune Up,Engine Diagnosis,Scaning Timing Ignition,ABS-SRS Airbag,Oil/ Brake reset,Steering angle sensor,Remote Immobilizer Jl. Sultan Agung No. 27 Way Halim 0812.7943.961/0813.6992.6494 IN AUTO 22 js crbon clean,Cci lmp,scning ecu,msn kki2,Cstm projcktor,Mdfksi,dll Jl. Morotai Gg. H. Aliun No. 3 Sukarame, Hub. 0821.8518.7776

VARIASI MOBIL BANDUNG MODERN VARIASI MOBIL mgrjkn flafon mbl,Jok ptn,Srng jok,Kc flm,Krpet dsr prdm,Cci lmp,Audio,dll. Jl.Gatot Subroto 139 Garuntang (dibawah Novotel Hotel). Hub. 0812.7206.1144.

Dijual Avanza G‘2011, BE Kodya, Pjk baru, Merah Metalik, Hub. 0823.0739.6778

LAMPUNG POST

21


KAMIS, 23 Juli 2015

DAERAH

Mangkir Kerja, Sanksi Tegas Menunggu PNS K

EPALA daerah berjanji memberikan sanksi tegas bagi pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai lainnya yang mangkir kerja usai cuti bersama Idulfitri. Wali Kota Metro Lukman Hakim meminta satuan kerja (satker) segera melaporkan pegawai yang mangkir. “Segera saya tunggu laporannya, yang mangkir akan saya kenakan sanksi tegas,” kata Lukman, saat apel perdana pasca-Lebaran, Rabu (22/7). Lukman mengatakan selama sebulan digodok melalui aktivitas ibadah hendaknya pegawai menjadi lebih baik dalam bekerja. “Ramadan harus bisa menunjukkan jati diri dan mengaktualisasikan ibadah yang dijalani,” kata dia.

MEMPERINGATI HUT ke-55 Adhyaksa, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kalianda, Lampung Selatan, memusnahkan barang bukti berupa narkoba, di halaman kantor Kejaksaan Negeri setempat, Rabu (22/7). Narkoba yang dimusnahkan dengan dibakar itu terdiri dari sabu-sabu seberat 903.424 gram, ekstasi 110,5 butir, ganja kering seberat 29.171.788 gram, psikotropika lainnya 30 butir, dan demolid seberat 5 miligram. Kasi Pidum Kejari Kalianda Krisnandar mengatakan pemusnahan barang bukti itu berdasarkan putusan Pengadilan Negeri Kalianda, Pengadilan Tinggi, Mahkamah Agung RI dari Oktober sampai Desember 2014 dan Januari 2015 jo Surat Perintah Kepala Kejaksaan Negeri Kalianda No. 1210/N.8.11/ Euh.3/06/2015 tanggal 24 Juli 2015. “Pemusnahan itu berbarengan dengan peringatan HUT ke-55 Adhyaksa. Pemusnahan barang bukti dilakukan dengan dibakar,” kata dia. Sementara itu, Kajari Ka-

Di Inspektorat, ada 10 pegawai yang tidak masuk dengan keterangan izin. Dari Kalianda, Tim Gabungan Disiplin Nasional (GDN) Pemkab Lampung Selatan melakukan inspeksi mendadak (sidak) di tiga satker, yaitu Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Latihan (BKPL), serta Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMPPT), kemarin. Asisten Bidang Pemerintahan Firman Muntako mengatakan sidak hari pertama masuk kerja sudah direncanakan. Hasil sidak, 95 persen pegawai masuk kerja. Hal itu menunjukkan tingkat kehadiran sangat baik. “Disiplin pegawai adalah hal yang utama. Yang tidak hadir harus ada surat keterangan. Bagi yang tidak hadir tanpa keterangan, kami akan memberikan

sanksi tegas sesuai dengan PP 53/2010 tentang Disiplin PNS,” ujarnya.

Nonjob Tim GDN Tanggamus yang dipimpin Asisten I Pemkab Tanggamus Nur Indrati melakukan sidak ke sejumlah satker. Bukan hanya masalah tingkat kehadiran pegawai, Tim GDN juga memeriksa kelengkapan atribut pakaian pegawai. “Karena kedisiplinan kerja tidak hanya diukur dari tingkat kehadiran kerja semata,” kata Nur Indrati, Rabu. T i m G D N Ta n g g a m u s melakukan sidak dengan menggunakan metode sampel. Di antaranya ke Inspektorat, Bappeda, Dinas Kesehatan, BKD, Ketahanan Pangan, Dinas PU, Dinas Pendidikan, Dinas Perhubungan, dan Sekretariat DPRD. Hasilnya, tingkat kehadiran PNS maupun tenaga kerja harian lepas di lingkungan Pemkab Tanggamus rata-rata di atas 90 persen. Untuk tingkat kehadiran, peringkat tertinggi diperoleh BKD Tanggamus karena seluruh pegawainya hadir. Di Inspektorat, ada 10 pegawai yang tidak masuk dengan keterangan izin. Kemudian, di Dinas Kesehatan 10 pegawai tidak hadir, Dinas Ketahanan Pangan 6 orang tak hadir, Dinas PU (17), Dinas Pendidikan (5), dan Dinas Perhubungan (4). Sementara di DPRD Tanggamus tercatat 44 pegawai tidak hadir dengan keterangan 10 pegawai izin, 3 cuti, dan 31 orang bolos. “Mereka yang bolos di Sekretariat DPRD terdiri dari 7 PNS dan 24 tenaga kerja sukarela. Bagi pejabat yang tidak hadir tanpa keterangan akan diberikan sanksi diberhentikan sementara atau nonjob. Untuk PNS akan diberikan teguran secara tertulis, sedangkan untuk TKS terancam dipecat,” kata dia. (ABU/TOR/D1)

Jalinpantim Terpantau Padat n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

MUSNAHKAN NARKOBA. Jajaran Kejaksaan Negeri Kalianda, Lampung Selatan, memusnahkan barang bukti berupa sabu-sabu, ekstasi, ganja kering, dan psikotropika lainnya, di halaman kantor Kejari setempat, Rabu (22/7). Kajari Kalianda Trimulyani mengatakan pihaknya akan lebih serius menangani masalah narkoba.

Pegawai Dinas PU Banyak Alpa DINAS Pekerjaan Umum (PU) tercatat dengan tingkat ketidakhadiran pegawai tertinggi pascalibur bersama Lebaran tahun ini. Dari jumlah total 81 pegawai yang ada, lebih dari separuh atau 41 orang tidak masuk kerja tanpa keterangan. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Pringsewu Budiman mengatakan dari total 41 satker, termasuk sembilan kecamatan yang ada di lingkungan Pemkab Pringsewu, persentase tingkat kehadiran pegawai negeri sipil (PNS) pada hari pertama kerja sebanyak 85,3% dari 627 pegawai dari beberapa SKPD 1.

Tercatat 55 orang izin, cuti (3), sakit (20), dan tanpa keterangan (92). Sementara lima orang dinas luar. “Mereka yang tidak hadir tanpa keterangan akan dikenakan sanksi,” kata Budiman di ruang kerjanya, Rabu (22/7). Menurut dia, jumlah tersebut diketahui sewaktu sidak oleh tiga tim yang dipimpin Asisten Bidang Administrasi Umum Ahmad Alwi Siregar untuk (tim 1), Asisten Bidang Pemerintahan Zuhairi (tim 2), dan Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Junaidi Hasim (tim 3). Sidak dilakukan di semua kantorkantor satker yang berada di

luar kompleks kantor Pemkab Pringsewu. “Kalau SKPD di kompleks perkantoran Pemkab Pringsewu, sidak dilakukan saat apel pagi oleh bupati langsung,” kata Budiman. Dia menjelaskan terkait banyaknya jumlah PNS di Kabupaten Pringsewu yang tidak masuk kerja, izin hanya diberikan kepada pegawai sampai Jumat (24/7). “Jika pada Senin (27/7), saat apel masih juga terdapat ASN yang belum masuk kerja, terlebih tanpa keterangan akan dilakukan teguran hingga hukuman indisipliner sesuai ketentuan yang ada,” ujarnya. (CK8/D1)

LAYANI WARGA

SEDIKITNYA 200 pemudik mengalami pingsan dan sakit ketika berada di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, dalam perjalanan mudik dan balik Idulfitri 1436 Hirjriah/2015. “Lebih dari 200 orang yang memanfaatkan fasilitas posko kesehatan di pelabuhan ini,” kata Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Wilayah Kerja di Bakauheni Suyadi, Rabu (22/7). Menurut dia, umumnya pemudik mengalami kelelahan akibat harus lama mengantre saat hendak menyeberang ke pelabuhan ini. Data pemudik yang perlu mendapatkan perawatan itu, kata dia, berdasarkan catatan mulai H-7 hingga H+5. Keluhan pemudik itu umumnya tidak mengalami penyakit yang membahayakan, kebanyakan hanya keluhan penyakit biasa saja. “Ya, keluhannya hanya sakit kepala, mual, dan sakit perut, meskipun ada pemudik yang pingsan,” ujarnya. Namun, ada pula pemudik

yang harus dirujuk ke rumah sakit karena tidak bisa ditangani lebih lanjut di posko kesehatan pelabuhan. Pasien yang dirujuk itu di antaranya Budiono, pemudik dari Lampung Timur, yang harus dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan maksimal. “Kami hanya bisa memberikan oksigen dan mengantarkannya ke lokasi fasilitas kesehatan terdekat sehingga bisa mendapatkan penanganan medis lebih baik,” kata Suyadi. Dia menegaskan posko kesehatan sifatnya pertolongan pertama saja sehingga bila pasien yang datang memerlukan bantuan medis lebih intensif segera dirujuk ke rumah sakit terdekat. “Seharusnya pemudik dapat lebih memperhatikan kesehatan sebelum melakukan perjalanan mudik Lebaran sehingga tidak terjadi hal yang tak diinginkan seperti itu,” ujarnya. (ANT/D1)

lianda Trimulyani mengatakan bertepatan dengan HUT Adyaksa, pihaknya akan lebih serius menangani masalah narkoba. Pihaknya juga akan lebih responsif dan proaktif untuk menindaklanjuti laporan masyarakat dalam penyimpangan dan kebocoran keuangan negara. “Kami pun tidak hanya pasif dengan dengan mengandalkan aduan, tapi juga akan turun langsung ke lapangan. Secara faktual melihat langsung kondisi seperti apa di lapangan,” kata dia, dalam sambutannya. Trimulyani juga mengatakan pihaknya akan menindak tegas apabila terdapat indikasi terjadi kebocoran atau penyimpangan uang negara di berbagai sektor dan langsung akan masuk terget pihak kejaksaan. “Secara umum dan general, apabila ada institusi, apa pun bentuknya, yang terindikasi melakukan hal itu, bisa kami liat. Maka, akan dilakukan investigasi lebih dalam. Jelas, itu akan menjadi target kami,” ujar Trimulyani. (*2/D1)

SELINTAS

aguschandra@lampungpost.co.id

Ratusan Pemudik Sakit Saat di Perjalanan

22

Kejari Kalianda Bakar Barang Bukti Narkoba

Sidak yang dilakukan bukan hanya melihat daftar absen, melainkan juga terkait kelengkapan atribut pakaian pegawai. AGUS CHANDRA

LAMPUNG POST

Petugas Kecamatan Katibung melayani warga membuat KTP-el, Rabu (22/7). Puluhan warga membuat identitas kependudukan untuk berbagai keperluan, mulai dari perpanjangan KTP sampai mencari kerja.

Pembuatan KTP-El Mulai Dilayani HARI pertama masuk kerja usai cuti bersama Idulfitri, pegawai di Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, mulai melayani masyarakat yang akan membuat kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el). Terlihat puluhan warga antre untuk membuat KTP-el dan sejumlah surat administrasi kependudukan di kecamatan itu, Rabu (22/7). Umumnya, warga mengaku membutuhkan KTP-el untuk keperluan mencari kerja atau berniat merantau ke daerah-daerah di Indonesia. “Saya baru pertama kali membuat KTP karena mau pergi merantau setelah tamat SMA. Untuk mencari pekerjaan di rantau pasti butuh KTP,” kata Fardin, pemuda yang ditemui saat perekaman data KTP-el, kemarin. Sementara Marni (45), warga lainnya, mengatakan dia melakukan perekaman data karena KTP Simduk miliknya sudah habis masa berlakunya. Untuk itu, dia melakukan perpanjangan KTP dengan membuat KTP-el yang berlaku saat ini. “Nanti, kalau ada apa-apa kan sudah ada KTP yang baru,” kata dia. (USD/D1)

Kejari Metro Fokus Amankan Uang Negara

n LAMPUNG USDIMAN GENTY

DPRD Minta Awasi Distribusi Elpiji DPRD Kabupaten Pringsewu mendesak Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan, dan UMKM melakukan pengawasan distribusi elpiji ukuran 3 kilogram yang dijual ke masyarakat. Hal itu bertujuan mengatasi kelangkaan elpiji di tengah masyarakat. Terlebih, kelangkaan yang terjadi sejak awal Ramadan lalu menyebabkan harga elpiji 3 kg melambung hingga mencapai Rp30 ribu per tabung. Ketua Komisi III DPRD Pringsewu Anton Subagyo, Rabu (22/7), mengatakan Diskoperindag harus melakukan pengawalan dan pemantauan distribusi elpiji untuk mengetahui letak permasalahan terjadinya kelangkaan elpiji di masyarakat.

ARUS balik pemudik pada lima hari usai Lebaran 2015 (H+5) di sepanjang jalan lintas pantai timur (Jalinpantim) di Kabupaten Lampung Timur, terlihat padat. Terlihat kendaraan roda empat dan roda dua memenuhi badan jalan menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Rabu (22/7). Kepadatan kendaraan di ruas jalan itu juga disebabkan masih banyaknya warga yang bersilaturahmi ke rumah kerabatnya menggunakan kendaraan. “Cukup ramai dan padat, beruntung tidak menimbulkan kemacetan. Saya juga melihat banyak aparat keamanan menjaga arus lalu lintas di Jalinpantim ini,” kata Eko, seorang pengendara sepeda motor yang mengaku usai mengunjungi rumah kerabatnya. Pantauan di lapangan, kondisi Jalinpatim kemarin sekitar pukul 10.00, seperti di Kecamatan Way Jepara, tampak juga dipadati kendaraan pemudik tujuan Pelabuhan Bakauheni. Kendaraan berpelat luar Sumatera mendominasi melintasi sepanjang Jalinpatim. “Kami berharap semua berjalan lancar dan tidak ada kemacetan. Kepadatan sudah terlihat sejak kemarin,” kata seorang anggota polisi yang bertugas. (GUS/D1)

Tentunya, kata Anton, dengan melakukan pengontrolan diharapkan pasokan elpiji di masyarakat tercukupi dan dapat menstabilkan harga elpiji 3 kg. “Pemantauan penyaluran distribusi ini penting,” kata dia. Dia menilai kondisi kelangkaan elpiji, khususnya ukuran 3 kg, akan terus terjadi jika tidak dibenahi. Hal itu akan merugikan masyarakat yang menggunakannya. Apalagi, sejak konversi minyak tanah ke elpiji, bahan bakar kompor itu sudah sulit dicari di lapangan. “Kondisi ini tidak dapat dihindari dan memang sudah sering terjadi, terutama saat momen-momen hari raya. Untuk itu, Pertamina harus

mempunyai strategi khusus untuk menghindari agar tidak terjadi kelangkaan elpiji di kemudian hari,” kata dia. Untuk itu, lanjut Anton, Diskoperindag perlu mendata stok dan kebutuhan elpiji ukuran 3 kg di masyarakat. Tujuannya agar distribusi dari agen ke pangkalan dan pengecer sesuai kebutuhan masyarakat. “Kami berharap ada upaya pemerintah daerah untuk mengatasi kelangkaan elpiji ini. Kami sudah sangat kesulitan mendapatkannya untuk keperluan masak. Apalagi, saya menjual makanan jajanan yang sangat membutuhkan elpiji untuk memasak,” kata Yuni, warga Pringsewu, kemarin. (CK8/D1)

PERINGATAN Hari Bakti Adhyaksa (HBA) ke-55 tahun 2015 menjadi momentum bagi jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Metro untuk meningkatkan kinerja, terutama dalam upaya pemberantasan tindak pidana korupsi. Kajari Metro Fransisca Juwariyah mengatakan peringatan Hari Bakti Adhyaksa kali ini menjadi momentum bagi jajarannya dalam upaya pemberantasan korupsi, sebagaimana diinstruksikan Kejaksaan Agung. “Sesuai dengan instruksi Jaksa Agung, kami terus berupaya untuk lebih meningkatkan pemberantasan tindak pidana korupsi,” kata Fransisca Juwariyah, didampingi Kasi Pidana Khusus Anton Rudiyanto, Rabu (22/7). Menurut dia, selain upaya represif, pihaknya juga melakukan upaya preventif dalam pemberantasan korupsi. Sebab, yang terpenting adalah upaya penyelamatan

kerugian negara akibat tindak pidana korupsi, daripada memidanakan seseorang. “Untuk itu, dengan sejumlah instansi di jajaran Pemkot Metro, kami melakukan penyuluhan hukum, khususnya dalam pengelolaan keuangan negara sehingga akan terhindar dari tindak pidana korupsi. Sebab, selain niat, salah satu pendorong tindak pidana korupsi adalah kesempatan,” kata dia. Sementara itu, dalam kurun waktu satu tahun terakhir, jajaran Kejari Metro tengah menangani perkara korupsi dengan perincian 5 perkara dalam tahap penyelidikan dan 3 perkara dalam tahap penyidikan. “Salah satunya adalah perkara dugaan korupsi dana BOS dengan tersangka mantan Kepala SMAN 4 Metro Maisani. Berdasarkan perhitungan awal, kerugian negara dalam perkara tersebut mencapai Rp1 miliar.” (OGI/D1)


DAERAH

KAMIS, 23 Juli 2015

Tanggamus Harus Siap Hadapi MEA SEMUA komponen di Kabupaten Tanggamus harus mulai mempersiapkan diri dalam menghadapi MEA, agar tidak hanya menjadi pangsa pasar. Hal itu dikatakan Ketua DPRD Tanggamus Heri Agus Setiawan, dalam menyongsong MEA yang akan dimulai 2016. Heri menjelaskan bentuk per­saingan dalam MEA sudah amat jelas, di antaranya barang, jasa, modal investasi, dan tenaga kerja. Dari keempat sektor itu masyarakat Tanggamus harus mempersiapkan diri dan terus be­rupaya supaya lebih produktif. Peran pemerintah di sini, kata dia, selain sebagai pemberi informasi juga memfasilitasi para pelaku usaha atau petani agar dapat bersaing di pasar Asia. Dia mencontohkan Dinas Pertanian dan Badan Penyuluh bisa membina petanipetani Tanggamus untuk menanam komoditas berkualitas serta kebutuhan pangan. Sementara Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) bisa bekerja sama dengan Dinas Koperasi Perindustrian Perdagangan (Diskoperindag) dan UKM dalam menyiapkan sumber daya manusia. Begitu juga di sektor pariwisata, tidak menutup kemungkinan pihak asing akan menanamkan modalnya untuk mengembangkan pariwisata di Tanggamus. “Kita mulai bergerak membina generasi muda untuk mempersiapkan tenaga kerja yang memiliki keahlian. Kalau kebutuhan bahan pangan itu sudah pasti, bisa dijadikan sebagai prioritas,” kata Heri di ruang kerjanya, Rabu (22/7). Untuk diketahui, soal per­ izinan investasi bagi negara yang tergabung MEA diperlakukan sama dengan pemilik modal dari dalam negeri. Dalam implementasinya MEA mengacu pada aturan-aturan yang sudah disepakati bersama. Untuk itu, semua pihak yang terkait harus mematuhi aturan tersebut. Menurut dia, ada beberapa tenaga profesi yang harus membekali diri sertifikasi agar bisa bersaing tenaga profesional dari negara lain. (ABU/D1)

23

SELINTAS

Kehadiran PNS Mesuji 95 Persen BUPATI Mesuji Khamamik mengatakan rasa puasnya melihat tingkat kehadiran PNS pada hari pertama masuk kerja pasca-Lebaran, Rabu (22/7), sekalipun tidak mencapai 100%. Menurut Khamamik, pihaknya tetap akan memberikan sanksi kepada PNS yang tidak hadir tanpa keterangan di hari pertama masuk kerja. “Kehadiran cukup bagus meski hanya mencapai 95%. Ada sebagian yang pulang tidak dapat tiket, ada juga yang masih sakit. Meski begitu, kami tetap akan memberikan sanksi kepada mereka yang masuk tanpa ada keterangan sama sekali,” kata Khamamik usai apel pagi, kemarin. Khamamik menambahkan pelayanan publik harus bisa berjalan seperti semula. Dia tidak mau mendengar adanya masyarakat yang mengeluh karena tidak bisa mendapatkan pelayanan dengan baik, terutama pelayanan administrasi kependudukan yang banyak dibutuhkan masyarakat saat ini. “Semuanya barus bekerja kembali dengan baik. Pelayanan harus berjalan untuk melayani masyarakat,” kata dia. (CK6/D1)

Sekkab Lambar Sidak Terbatas

n LAMPUNG POST/FAJAR NOFITRA

HALALBIHALAL. Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara, didampingi Wakil Bupati Sri Widodo, Sekkab Samsir, serta seluruh pejabat daerah itu, menyalami pegawai dalam rangka hahalbihalal, usai mengikuti apel pagi pada hari pertama kerja usai cuti bersama, di halaman kantor Pemkab Lampung Utara, Rabu (22/7).

Kemarau, Ratusan Petani di Lambar Urung Tanam Sebagian persawahan yang sudah tanam itu kondisinya memprihatinkan. Tanah sawah terlihat sudah pecah-pecah akibat kekeringan.

sar jauh dari sungai, sehingga sulit menyedot air dengan mesin pompa,” kata dia.

Hanya Pasrah ELIYAH

S

EBAGIAN petani di Suoh dan Bandarnegeri Suoh (BNS), Lampung Barat, mengurungkan niatnya menanam padi meski bibit telah siap dan lahan telah dibajak. Petani khawatir pada musim tanam ini akan kekurangan air akibat kemarau. Ali Mu’is, petani di Pekon Trimulio, Bandarnegeri Suoh, mengatakan ratusan hektare lahan sawah di daerahnya sebagian tidak jadi tanam. Hal itu karena sawah sudah kekurang­ an air. “Daripada ditanam ha­ nya menghabiskan energi dan biaya, lebih baik dibiarkan,” kata Ali, Rabu (22/7). Sementara itu, sebagian petani lainnya yang telah ter-

lanjur tanam saat ini padinya sudah berumur 25—35 hari. Sebagian persawahan yang sudah tanam itu, kata Ali, kondisi memprihatinkan. Tanah sawah terlihat sudah pecahpecah akibat kekeringan.

Kami sedang menghitung dana untuk menanggulangi kekeringan. Pihaknya hanya pasrah dan berharap hujan segera turun. Apalagi, petani yang sudah telanjur tanam lokasi sawahnya jauh dari sumber air. “Kalau lokasinya dekat sungai bisa disedot. Namun sebagian be-

Selain di Bandarnegeri Suoh, ratusan petani di Pekon Tuguratu, Pekon Banding­ agung, dan Pekon Sumber­ agung, Kecamatan Suoh, juga mengalami kekeringan. Hal yang sama juga terjadi di be­b erapa pekon lainnya di Suoh. Akibatnya, petani urung tanam sekalipun bibit siap dan lahan sudah dibajak. Ketua Kelompok Tani Teladan Pekon Sumberagung Suhartono mengatakan sebelum Idulfitri, memang sudah ada hujan selama dua hari berturut-turut. Namun, kare­ na hujan tidak turun lagi, membuat lahan sawah kembali mengalami kekeringan. “Saat hujan dua hari itu, tanaman padi langsung meng­­hijau. Namun, saat ini

tana­man kembali mengering karena kurang pasokan air, sedangkan hujan tidak turun lagi,” kata dia. Sementara di Mesuji, guna mengatasi kekeringan lahan padi di Kecamatan Mesuji Timur dan Kecamatan Rawajitu Utara, Dinas Pertanian setempat menyiapkan sedikitnya 15 mesin pompa penyedot air. Kepala Dinas Pertanian Mesuji Ancha Martha Utama menjelaskan selain membantu 15 mesin pompa air, saat ini pihaknya juga tengah merumuskan bantuan tambahan. “Kami sedang menghitung dana dan kemampuan untuk menanggulangi kekeringan. Hal itu harus dilakukan untuk mencegah terjadinya gagal panen yang saat ini sudah mengancam,” kata Ancha, melalui ponselnya, Selasa (21/7). (D1) eliyah@lampungpost.co.id

Belum Ada Pendaftar Jabatan Sekkab Tubaba PENJARINGAN jabatan sekre­ taris Kabupaten Tulangba­ wang Barat belum ada peminat. Sampai Rabu (22/7), be­l um satu pun calon yang mendaftarkan diri di panitia seleksi yang telah dibentuk Pemkab setempat “Belum ada yang mendaftar. Kemungkinan pekan depan pada akhir pendaftaran,” kata Prana Putra, anggota panitia seleksi (pansel) sekkab Tubaba, di sela-sela sidak hari pertama masuk kerja di kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) setempat, kemarin. Prana menjelaskan pendaf­ taran calon sekkab telah dibuka sejak 13 Juli—6 Agustus 2015. Dia mengatakan penja­ringan calon sekkab dilakukan secara lelang terbuka dan di­umumkan melalui surat kabar. “Bagi pejabat eselon II yang berminat mengikuti lelang itu, silakan mendaftar. Lelang itu bukan hanya untuk pejabat di Tubaba, melainkan juga bisa diikuti pejabat dari luar kabupaten, tentunya harus memenuhi syarat yang ditentukan,” kata Asisten III Pemkab Tubaba itu. Dia juga menjelaskan da­ lam penjaringan pansel akan menyeleksi tiga nama pendaftar dan akan diserah­ kan kepada Bupati untuk di­konsultasikan kepada Gu-

LAMPUNG POST

bernur, dan selanjutnya akan ditetapkan satu nama. “Yang menetapkan satu nama nanti Bupati. Tugas pansel ha­ nya menjaring menjadi tiga nama,” kata dia. Sementara itu, Penjabat Sekkab Tubaba Herwan Sahri masih digadang-gadangkan menjadi calon kuat untuk menduduki jabatan sekkab definitif. Selain pernah menjabat sekkab Way Kanan, Herwan juga pernah menduduki sejumlah jabatan eselon II di tingkat kabupaten dan provinsi. Bahkan, dia juga didukung Gubernur Lampung M Ridho Ficardo dan Bupati Tubaba Umar Ahmad. “Kalau dilihat jenjang kariernya, Herwan Sahri akan mulus menjadi sekkab definitif,” kata seorang pejabat eselon II di Pemkab Tubaba. Selain Herwan, sejumlah nama juga disebut-sebut akan ikut meramaikan pendaftaran calon sekkab, yaitu Kadis Pertanian dan Perkebunan Tubaba Samsul Komar dan Kadis Sosnakertrans Tubaba Hasan Badri. Selain itu, muncul nama tiga sekawan dari kabupaten induk Tulangbawang, yakni Pahada Hidayat (Asisten I), Ahmad Suharyo (Asisten IV), dan Untung Widodo (Kepala BLHD). (MER/D1)

GUNA mengetahui tingkat kedisiplinan dan kehadiran seluruh PNS di lingkungan Pemkab Lampung Barat, Sekkab Nirlan, Rabu (22/7), mengumpulkan seluruh kepala satker di ruang kerja Bupati. Sekkab meminta laporan laporan kehadiran seluruh pegawai di setiap satuan kerja. “Sebelumnya, seluruh satker diminta apel pagi untuk didata usai cuti bersama Lebaran,” kata Kepala Inspektorat Lampung Barat Ibrahim Amin, kemarin. Dia menjelaskan berdasar daftar absen yang dilaporkan seluruh kepala dinas/badan/kantor didapati kehadiran para pegawai di setiap satker rata-rata mencapai 96%. Data kehadiran pegawai pada hari pertama masuk kantor setelah liburan mencapai 96% itu termasuk bagus. Artinya, tingkat kedisiplinan pegawai di lingkungan Pemkab Lambar tinggi. “Empat persen pegawai tidak masuk kantor pada hari pertama setelah cuti bersama karena ada yang cuti tahunan, sakit, dan izin karena ada keluarga yang sakit,” kata Ibrahim. (ELI/D1)

Kepala Dinas Mangkir, Sekkab Tubaba Geram PENJABAT (Pj) Sekretaris Kabupaten Tulangbawang Barat Herwan Sahri geram mengetahui sejumlah pejabat eselon II dan pegawai tidak berada di tempat kerja, saat tim gabungan melakukan inspeksi mendadak (sidak) hari pertama masuk kerja di seluruh satuan kerja, Rabu (22/7). Herwan yang didampingi tiga asisten, Agus Subagio, Abdul Sani, dan Perana Putra, mendapatkan sejumlah kepala dinas dan pejabat eselon II tidak berada di ruang kerjanya. “Kemana bos kamu, sudah siang begini belum masuk,” kata dia kepada seorang pegawai di Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPMP-TSP), kemarin. Selain Kepala BPMP-TSP Tubaba Aluwan, Sekkab juga mengetahui Kadis Kependudukan dan Catatan Sipil Lukman, Kadis Perikanan dan Peternakan Nasarudin, serta Kadis Peranan Perempuan dan KB Reni Dewi Rafia, juga tidak berada di kantor. “Pejabat dan pegawai yang

tidak hadir tanpa keterangan hari ini akan saya panggil dan diberikan teguran kedisi­ plinan,” ujarnya. Menurut Herwan, tidak hadirnya para pejabat dan pegawai pada hari pertama masuk kerja sudah termasuk pelanggaran kedisplinan pegawai. Sebab, tidak mengindahkan Surat Edaran Bupati Tubaba Nomor: 061.2/155/ I.09/TBB/2014 tanggal 22 Desember 2014 tentang Pene­ tapan Hari Libur dan Cuti Ber­sama 2015. “Kan sudah jelas dalam surat edaran itu cuti bersama berakhir pada 21 Juli 2015. Artinya, pegawai yang tidak masuk tanpa kete­ rangan hari ini akan ditindak sesuai dengan tingkat pelanggaran,” kata dia. Dari hasil sidak, Herwan mengaku puas karena tingkat kehadiran pegawai di lingkungan Pemkab Tubaba mencapai 90%. “Dari hasil sidak ini hanya 2% pegawai yang tidak hadir tanpa kete­ rangan. Yang lain memang ada yang cuti dan tugas luar,” kata dia. (MER/D1)

Sakura Cakak Buah Meriahkan Idulfitri

n LAMPUNG POST/CANDRA PUTRA WIJAYA

BERI SEMBAKO. Kepala Personalia PT Budi Starch dan Sweetener Wagino (baju putih biru) didampingi Kepala Kampung Tanjungraja Amran memberikan sembako kepada Matnur (55), warga Tanjungraja, Hiham, Way Kanan, sebagai bentuk kepedulian perusahaan itu terhadap warga sekitar, Senin (13/7) lalu.

Memasak Terpaksa Pakai Kayu Bakar MEGAWATI hanya bisa pasrah. Setiap hari dia harus menyiapkan makan untuk anak-anak dan suaminya. Sementara el­piji ukuran 3 kg seolah menghilang ditelan bumi. Tidak ada pilihan lain, warga Pemangku Gunungsari, Pekon Biha, Kecamatan Pesisir Selatan, itu terpaksa mencari kayu bakar untuk memasak. “Sejak Idulfitri, elpiji hilang. Kalau saaat normal di harga Rp20 ribu/tabung, sekarang harganya Rp40 ribu. Itu pun kalau ada barangnya. Padahal, saya butuh masak untuk makan setiap hari. Terpaksa pakai kayu bakar,” kata dia, Rabu (22/7). Dia tidak memikirkan lagi asap kayu yang membuat

perih matanya. Yang terpen­ ting, menu hidangan bagi anak, suami, dan keluarganya yang lain bisa tersedia dan siap untuk dimakan. “Saya hanya berharap kelangkaan elpiji ini bisa berakhir,” kata dia. Megawati tidak merasakan sendiri, sejumlah ibu rumah tangga di Pesisir Barat dan beberapa daerah lain di Lampung juga merasakan hal yang sama. Vera (34), ibu rumah tangga lainnya, mengaku sudah berusaha mencari elpiji 3 kg sekalipun harganya mahal. Terlebih dia memiliki usaha membuat pandap, makanan khas Krui. “Saat arus balik, banyak pemudik yang akan kembali ke daerah asal memesan makan­

an itu untuk dibawa. Namun, pesanan pandap sampai dua ratus bungkus terpaksa saya batalkan karena tidak ada elpiji. Sekalipun ada beberapa pesanan yang saya sanggupi, terpaksa menggunakan kayu bakar,” kata dia. Nurdin, warga lainnya, ber­ harap pemerintah segera turun tangan mengatasi kelangkaan elpiji. Mengingat, pemerintah sudah menghilang­k an mi­ nyak tanah dan menggantinya dengan elpiji untuk bahan bakar keperluan rumah tangga. “Sekarang, mau dibeli juga barangnya tidak ada. Apa yang mau dibeli. Mencari minyak tanah juga enggak ada,” kata dia. (D1) n Yon Fisoma

PESTA sakura cakak buah yang digelar di beberapa pe­ kon di Kecamatan Batubrak, Balikbukit, dan Kecamatan Belalau, Lampung Barat, memeriahkan suasana pera­yaan Idulfitri 1436 Hijriah. Kegiat­ an budaya itu berlangsung sejak 1 Syawal—5 Syawal dan digelar bergantian di masingmasing pekon. Puncak pesta sakura cakak buah digelar di kampung halaman Raja Kerajaan Adat Paksipak Sekala Brak Kepaksian Pernong Saibatin Peniakan Dalom Beliau Edward Syah Pernong di Desa Pekonbalak, Kecamatan Batubrak. Pesta dimeriahkan ribuan sakura (petopeng) dan ribuan warga Lambar. Bagi Raja Edward Syah Pernong yang juga Kapolda Lampung itu, pesta Sakura merupakan tradisi turun-temurun masyarakat Sekala Brak yang digelar di momen-momen tertentu. “Sakura adalah tradisi yang harus dilestarikan,” kata Edward, kemarin. Menurut dia, pesta sakura perlu dilestarikan karena mengandung nilai-nilai adat istiadat dan menunjukkan sikap

ramah masyarakat Lampung. “Ini ajang silaturahmi dan ha­ lalbihalal masyarakat. Sikap sapa dan tutur bahasanya juga menunjukkan bagaimana emosional masyarakat terjalin dengan baik,” kata dia. Yusron, warga Batubrak, mengatakan dia sudah belas­ an tahun menetap di Bandar Lampung. Menurut dia, tradisi sakura menjadi hiburan tersendiri bagi para perantau yang tengah merayakan Idul­ fitri di kampung halaman. “Kalau anak cucu, setiap Le­ baran pengin pulang nonton sakura. Ini juga yang bikin kangen suasana kampung halaman,” kata pegawai di Pemkab Pringsewu itu. Tradisi sakura memiliki kesan tersendiri karena setiap kampung yang mengadakan pesta rakyat tersebut de­ ngan sukarela menyajikan hidangan kepada setiap pe­ ngunjung yang datang. “Kami bisa lihat sendiri betapa ramahnya masyarakat, siapa pun bisa datang bertamu mencicipi hidangan yang telah disiapkan. Belum tentu tradisi ini ditemukan di tempat lain,” kata dia. (RIP/D1)


RUWAJURAI

KAMIS, 23 Juli 2015

LAMPUNG POST

24

SELINTAS

Begal Buron Ditangkap BARU dua minggu pulang ke rumah orang tuanya untuk merayakan Lebaran, seorang buronan, Vebri (18), tersangka begal sepeda motor, ditangkap saat sedang menonton kuda kepang, di Desa Gunung­ betua, Abung Barat, Lampung Utara, Selasa (21/7), sekitar pukul 22.00. Tersangka diketahui masuk daftar pencarian orang (DPO) pada 2013 dan selama ini bersembunyi di Tangerang, Banten. Warga Desa Gunungbetua itu kini masih menjalani pemeriksaan petugas dan ditahan di Polsek Sungkai Selatan guna menjalani proses hukum lebih lanjut. Kapolsek Sungkai Selatan Kompol Joni Efendi mengatakan tersangka diketahui menjadi buron kasus pembegalan sepeda motor yang dilakukan bersama dua rekan­ nya, Rico (19) dan Ican (20), yang lebih dulu ditangkap. Ketiganya melakukan aksi pada 27 Juni 2013. “Tersangka dan kedua temannya waktu itu melakukan pembegalan terhadap kor­ ban di jalan raya Desa Ketapang, Sungkai Selatan, dengan mengejar dan menabraknya. Setelah itu, mereka mendongkan sebilah golok kepada korban,” kata Joni, Rabu (22/7). (HAR/YUD/D1)

Harga Melonjak, Elpiji Tidak Ada

n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

REMAJA PENYELAM. Sejumlah remaja menceburkan diri dan menyelam ke laut di salah satu dermaga di Pelabuhan Bakauheni, Rabu (22/7). Mereka menceburkan diri ke laut untuk mengejar uang logam yang dilemparkan penumpang kapal. Dalam sehari, mereka mengaku mendapatkan uang lebih dari Rp50 ribu.

Dinas Pariwisata akan Mendatangkan Investor DINAS Pariwisata dan Ke­ budayaan (Disparbud) Lam­ pung Selatan akan memang­ gil pengelola Pantai Ketang terkait insiden tenggelam­ nya dua warga Katibung, Lamsel. Hal itu dikatakan Kepala Disparbud Lamsel Fauziah Arief, di ruang kerjanya, Rabu (22/7). Menurut Fau­ ziah, jika pengelola Pantai Ke t a n g t i d a k m e n ge l o l a pantai tersebut, tentunya Pemkab Lamsel akan me­ ngelolanya melalui para investor yang telah ditawar­ kan sebelumnya. “ K a m i ya n g a k a n m e ­ ngelolanya melalui investor jika tidak dikelola dengan baik . Kami akan menda­ tangkan investor dari Bali,” kata dia. Ditanya mengenai lang­ kah yang akan dilakukan agar Pantai Ketang tidak kembali memakan korban, Disparbud berjanji akan memasang tanda larangan kepada para pengunjung untuk tidak berenang di pantai tersebut. “Sebenarnya sudah per­ nah kami pasang tanda larangan kepada para pe­ ngunjung Pantai Ketang agar tidak mandi dan be­

renang. Namun, memang terkadang tanda larangan tidak dihiraukan para pe­ ngunjung,” kata dia. Fauziah juga menjelaskan unt uk me l a k uk a n pe n u­ tupan Pantai Ketang itu, Disparbud Lams e l t i da k memiliki kewenangan. Se­ bab, Pantai Ketang itu milik perorangan. “Kami tidak bisa melaku­ kan penutupan pantai itu. Kami hanya bisa memberi­ kan imbauan kepada para pengunjung untuk tidak mandi dan berenang di pan­ tai tersebut,” kata dia. Dia juga mengatakan jika pantai itu dikelola dengan baik, akan ada penjaga pan­ tai yang akan memberikan r a s a a m a n d a n nya m a n kepada pengunjung. Belum dikelolanya pan­ tai itu, sehingga dibiarkan terbuka dan warga yang berkunjung banyak yang tidak menyadari akan ba­ haya ombak besar di pantai tersebut. “Investor dari Bali akan kami tawarkan agar pe ­ ngelolaan Pantai Ketang bisa baik dan keselamatan masyarakat yang berkun­ jung ke pantai itu terjamin,” kata dia. (TOR/D1)

Pantai Walur Dipadati Turis dari Mancanegara SALAH satu potensi terbe­ sar yang dimiliki Kabupaten Pesisir Barat adalah pantai. Puluhan pantai yang tersebar sepanjang Bengkunat hingga Lemong memiliki daya pikat tersendiri. Salah satu pantai yang ra­ mai dikunjungi turis man­ c a n e g a r a a d a l a h Pa nt a i Walur. Pantai Walur terletak di Pekon Walur, Kecamatan Pesisir Utara, Kabupaten Pesi­ sir Barat. Pantai ini memiliki daya tarik ombak yang bagus untuk berselancar. Tinggi ombak di pantai yang juga banyak ditumbuhi pohon kelapa ini bisa men­ capai hingga 5 meter. Mark, turis asal Australia, mengata­ kan ombak di pantai ini san­ gat baik untuk berselancar. Menurut dia, Pantai Walur memiliki kemiripan de­ngan pantai-pantai yang ada di Pulau Sumbawa, Nusa Teng­ gara Barat. Ombaknya lu­ mayan tinggi dengan ritme gelombang yang cukup cepat membuat Mark dan turis lain­ nya kepincut. Kontraktor asal Australia itu mengaku sudah dua hari di Walur setelah sebelumnya

ia mencoba berselancar di Pantai Tanjungsetia. “Om­ baknya keren, saya suka, pen­ duduk di sini juga ramah dan baik hati,” kata dia, dengan aksen Bahasa Inggris Aussie yang begitu kentara. Sementara itu, Zane Thomas Redmen, turis asal Califor­ nia, Amerika Serikat, juga mengagumi keindahan Pan­ tai Walur. Dia biasanya mu­ lai berselancar mulai pukul 07.00—10.00. Menurutnya, saat ombak sedang pasang memiliki intensitas gelombang yang cukup tinggi dan nyaman untuk surfing. “Saya selalu ba­ hagia setiap kali berselancar di pantai ini,” ujarnya. A h m a d , wa r g a P e k o n Walur, mengatakan siapa saja bebas untuk masuk di kawasan pantai itu. Selama ini, kata dia, Pantai Walur tidak dikelola sehingga para pengunjung bebas untuk masuk ke kawasan ini. Menurut Ahmad, puluhan turis mancanegara setiap harinya memadati kawasan Pantai Walur. “Setiap pagi dan sore hari banyak bulebule yang berselancar di sini,” kata dia. (*7/D1)

Dua Begal Kritis Dihajar Massa Keduanya waktu itu melakukan pembegalan di Dusun Langgenrejo, Desa Sindanganom, Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur, sekitar pukul 13.00. PERDHANA WIBYSONO

D

IDUGA hendak melaku­ kan aksi kejahatan, dua tersangka begal kritis dihakimi warga, di Dusun Temanggung, Desa Malangsari, Kecamatan Tanjungsari, Lam­ pung Selatan, Rabu (22/7), sekitar pukul 14.00. Informasi yang diterima Lampung Post, tersangka ada­ lah Yus (28), warga Desa Ba­ tubadak, Kecamatan Margas­ ekampung, Lampung Timur, dan rekannya yang belum diketahui identitasnya. Keduanya waktu itu melakukan pembegalan di Dusun Langgenrejo, Desa Sindanganom, Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur, sekitar pukul 13.00. Keduanya dikejar massa yang mengetahui aksi kedua­ nya hingga tempat kejadian perkara (TKP) di Kecamatan Tanjungsari. Setelah berha­ sil ditangkap, massa yang emosi langsung menghakimi ke­d uanya. Kedua tersangka me­n galami luka serius di kepala. Bahkan, seorang tersangka yang belum diketahui identi­ tasnya itu dalam kondisi kri­ tis. Kedua tersangka bahkan sampai dirujuk ke RSU Abdul

Moeloek Bandar Lampung untuk menjalani perawatan lebih lanjut. Di TKP, aparat menemukan sebilah pisau yang diduga milik tersangka dan satu unit sepeda motor Honda Legenda Hitam. Kapolres Lampung Selatan AKBP Hengki membenarkan peristiwa itu. Saat ini kasus main hakim itu dita­n gani

Mengetahui ada pencuri membawa kabur motor ayahnya, anak Alisi langsung berteriak. Polsek Tanjungbintang. “In­ formasi lengkap sabar, masih ditangani anggota Polsek Tanjungbintang,” kata Heng­ ki, singkat.

Tersangka Curanmor Sementara itu, tersangka pencurian kendaraan bermo­ tor (curanmor) di Kampung Bumibaru, Kecamatan Blam­ bangan Umpu, Way Kanan, babak belur dihajar massa yang kesal dengan aksinya, Selasa (21/7), sekitar pukul

17.30. Kapolres Way Kanan AKBP Harseno, melalui Kapolsek Blambangan Umpu Kompol Suwandi, Rabu (22/7), me­ ngatakan pelaku curanmor dipukuli massa saat mem­ bawa motor hasil curiannya. Tersangka diketahui ber­ nama Beni (40), warga Desa B a nt a np e l i t a , Ke c a m at a n Buaypemuka Peliung, Kabu­ paten OKU Timur, Sumatera Selatan. Saat kejadian, suasana lokasi memang terlihat sepi. Dengan mengendap-endap, tersangka masuk ke pagar rumah Alisi (57), warga Kampung Bumiba­ ru, Blambangan Umpu. Mo­ tor jenis Yamaha Jupiter MX BE-4163-N hijau milik korban sedang diparkir di depan teras rumahnya. Ta npa ba nya k ke n da l a , Beni berhasil mendorong motor itu ke luar pagar. Se­ telah menghidupkan mesin motor, tersangka langsung melarikan motor curian itu. Ternyata, anak korban yang m e n d e n g a r s u a r a m o to r ayahnya langsung berlari ke luar rumah. “Mengetahui ada pencuri membawa kabur motor ayah­ nya , a n a k A l i s i l a n g su n g berteriak ada pencuri. Saat itu juga, anak korban lang­ sung menghidupkan motor yang lain miliknya dan beru­ saha mengejar tersangka dan berhasil ditangkap,” kata Suwandi. (CK4/D1) perdhana@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/TRI SUJARWO

BERSELANCAR. Mark dan Simon, turis asal Australia, berjalan di Pantai Walur selepas berselancar pada Selasa (21/7). Puluhan turis mancanegara memadati Pantai Walur setiap harinya untuk berselancar.

HARGA elpiji ukuran 3 kg di Metro melonjak tak wajar, dari se­ mula Rp18 ribu—Rp20 ribu per tabung kini menjadi Rp35 ribu. Kenaikan harga itu membuat warga Metro kesulitan menda­ patkan bahan bakar itu. Di Metro Pusat, misalnya, selain terjadi lonjakan harga, elpiji 3 kg juga sulit didapat. Seperti di Kelurahan Metro Pusat, di tingkat pengecer harga mencapai Rp30 ribu, sementara di Kecamatan Metro Timur harga Rp35 ribu. Kenaikan harga itu terjadi sejak sepekan lalu. Bahkan, di sejumlah pengecer, elpiji sudah tidak ada. “Bukan saya menaikkan harga, tapi waktu beli di pangkalan juga sudah tinggi. Apa­ lagi, elpiji 3 kilogram memang sulit didapat,” kata seorang pengecer di Metro Pusat, yang tak mau namanya disebut, rabu (22/7). Feri, pengecer elpiji lainnya di Kecamatan Metro Timur, me­ ngaku kesulitan mendapatkan bahan bakar itu. Biasanya, dia membeli di Pertamina di Kelurahan Ganjaragung. Namun, hampir sepekan ini stok elpiji memang sedang kosong. “Saya sudah pesan ke agen, tapi hampir satu minggu ini belum juga ada barangnya. Katanya memang belum ada barangnya.” (CAN/D1)

Dermaga Canti, Urat Nadi Masyarakat DERMAGA Canti di Desa Canti, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, memiliki peranan vital bagi masyarakat yang hidup di pulau-pulau sekitarnya. Dermaga ini menjadi satu-satunya dermaga yang menjadi pintu masuk menuju Pulau Sebesi dan Sebuku. Warga dari kedua pulau ini bergantung pada dermaga ini. Tak lebih dari 10 kapal yang beroperasi di kawasan ini. Turis mancane­ gara maupun domestik yang hendak menuju Taman Nasional Gunung Krakatau juga banyak yang menyebrang dari sini. Ahmad Tarnudzy, salah satu pengunjung dari Kotabumi, Lam­ pung Utara, mengatakan dermaga ini sangat ramai. Aneka hasil bumi mulai dari pisang, kopra, hingga arang diangkut menuju daratan lewat dermaga ini. Tentunya hal ini membuka peluang ekonomi bagi masyarakat sekitar. (*7/D1)

n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

KORBAN DITEMUKAN. Jasad Mu’im (28), warga Desa Rejoagung, Kecamatan Katibung, yang tenggelam di Pantai Ketang, Kelurahan Way Urang, Kalianda, Lampung Selatan, ditemukan nelayan setempat, Rabu (22/7), sekitar pukul 09.00.

Nelayan Ketang Temukan Jasad Korban Tenggelam JASAD Ma’in (28), korban kedua yang tenggelam di Pan­ tai Ketang, Kelurahan Way Urang, Kalianda, Lampung selatan, ditemukan nelayan setempat, Rabu (22/7), sekitar pukul 07.20. Tubuh warga Dusun Rejo­ agung, Desa Tanjungagung, Ke­ camatan Katibung, itu ditemu­ kan tidak jauh dari lokasi keja­ dian dalam keadaan mengam­ bang. “Jasadnya ditemukan nelayan yang berada di bagan tidak jauh dari TKP,” kata Kapolsek Kalianda AKP Heti Patmawati, kemarin. Berdasar keterangan tim SAR, sebelum dievakuasi jasad korban sempat terlihat ne­ layan sekitar pukul 03.00. “Karena takut, jadi evakuas­ inya dilakukan pagi hari,” kata Heti. Setelah ditemukan, jasad kor­ ban langsung dibawa ke RSUD Bob Bazar Kalianda. Namun, pihak keluarga yang memang ikut melakukan pencarian, tidak memberikan izin pihak mana pun untuk melakukan autopsi dan langsung ingin dikebumikan. “Keluarga minta jasad korban untuk langsung

dikebumikan, jadi tidak dilaku­ kan autopsi,” ujar Kapolsek. Dia juga mengatakan pihaknya sudah berkoordi­ nasi dengan pihak kecamat­ an dan masyarakat yang tinggal di sekitar pantai agar tidak mandi di Pantai Ke­ tang. Sebab, terhitung satu bulan terakhir sudah ada dua kasus korban tenggelam dengan menelan lima kor­ ban. “Sekarang sudah kami pasang plang peringatan di pantai tersebut agar tidak berenang,” kata dia. Sebelumnya, dua orang menjadi korban keganasan ombak Pantai Ketang, Senin (20/7), sekitar pukul 13.00. Kedua korban adalah Lukman Afandi (21) dan Ma’in (28), warga Dusun Rejoagung, Desa Tanjungagung, Kecamatan Katibung. Keduanya terseret ombak ketika sedang mandi di pan­ tai tersebut. Sekitar pukul 16.45, jenazah Lukman Afandi ditemukan tidak jauh dari loka­ si tenggelam. Sepanjang 2015, di pantai yang belum dikelola tersebut sudah merenggut tu­ juh nyawa. (*2/*3/IAN/D1)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.