Lampung Post Kamis, 4 Februari 2016

Page 1

facebook.com/ lampungpost @lampostonline @buraslampost

I

24 Hlm. kamis 4 februari 2016

l TAHUN XLl Terbit Sejak 1974 l Rp3.000 No. 13709

TERUJI TEPERCAYA

www.lampost.co

6 Perusuh Lampura Tersangka, 2 Pembunuh Ditahan APARAT bergerak cepat meng­ ungkap kerusuhan warga di Desa Sukadana Ilir, Kecamat­ an Bungamayang, Lampung Utara. Di lokasi kerusuhan, aparat juga terus berjaga untuk memberi aman bagi pengungsi yang pulang. Polda Lampung menetap­ kan enam perusuh men­ jadi tersangka, sementara dua tersangka pembunuhan yang diduga menjadi pemicu kerusuhan juga sudah di­ tahan polisi, Rabu (3/2).

Direktur Reserse Krimi­ nal Umum Polda Lampung Kombes Zarialdi mengatakan dari delapan ornag yang didu­ ga terlibat dalam kerusuhan itu, enam orang ditetapkan sebagai tersangka. “Mereka terbukti melakukan pemba­ karan dan penjarahan,” kata Zarialdi saat dihubungi, tadi malam. Namun, lanjut dia, pihaknya masih terus mengejar pelaku lainnya termasuk provokator dalam kasus ini. “Pasti akan

bertambah tersangkanya karena provokatornya belum tertangkap,” ujar dia. Untuk tersangka pem­ bunuh­an Muhammad Jaya Pratama (13), polisi menang­ kap dua tersangka berinisial M dan N yang masih warga satu kampung dengan korban. Penangkapan dilakukan menggunakan teknologi IT. Akhirnya, keduanya pun bisa ditangkap. “Kami per­ iksa saksi, cocokkan dengan data kami, dan kami tetap­

kan tersangka dua orang ini,” kata Zarialdi. Di lokasi kejadian, Camat Bungamayang Amir Faisal mengatakan kerugian aki­ bat kerusuhan itu ditaksir senilai Rp1,5 miliar. Dia pun mengaku bersama kepala desa setempat secara simbolis telah menerima bantuan uang tunai Rp150 juta yang diserahkan Dan­ rem 043/Gatam Kol Inf Joko Purwo Purtanto di Masjid Almukim, kemarin pagi.

“Warga ada juga yang pulang ke rumahnya, namun hanya mandi, setelah itu kembali mengungsi,” katanya. Pada acara pemakaman korban pembunuhan Mu­ hamad Jaya Pratama (13) juga terlihat Kapolda Lam­ pung Brigjen Ike Edwin, Dan­ rem Kol Inf Joko P Putranto, dan unsur Forkopimda se­ tempat. Mereka juga men­ gantarkan jenazah hingga permakaman umum desa setempat. (DEN/HAR/R6)

Dukungan ke Sekolah Mengalir Peradi menilai aksi intimidasi itu terjadi sejak lama, tetapi baru sekarang terungkap. SETIAJI B PAMUNGKAS

D

UKUNGAN untuk 98 kepala sekolah (kepsek) di Lam­ pung Tengah terus mengalir. Setelah Dewan Pendidikan Lampung mendukung me­ reka melapor ke Polda Lam­ pung jika tidak direspons Polres setempat, Persatuan Advokat Indonesia (Peradi) Bandar Lampung siap jem­ put bola untuk pendamping­ an para kepsek melapor. Ketua Peradi Bandar Lam­ pung M Ridho mengatakan pihaknya bekerja sama ­dengan Pemkab setempat un­ tuk mengatasinya. Sebab, hal itu terjadi sejak lama, tetapi baru sekarang terungkap.

Kalau tidak direspons, SMS saya. Biar saya teruskan ke Polda. “Sejumlah kepala daerah sudah komunikasi dengan kami terkait bagaimana mengatasi intimidasi yang dilakukan oknum wartawan dan LSM,” kata Ridho di sela pelantikan pengrus Peradi, Selasa (2/2) malam. Ridho melanjutkan Peradi siap memberikan pendam­ pingan dan menindaklanjuti kasus intimidasi. Dia ­mengaku bisa jemput bola karena sudah ada komunikasi. Maka itu, pihaknya mengadakan rapat sebagai kerja sama dengan pihak kepolisian. “Sebab, selama ini Peradi Bandar Lampung juga be­kerja sama dengan Korpri Ban­ dar Lampung agar kami bisa masuk ke wilayah itu. Harapan

kami, di daerah lain juga bisa berkerja sama melalui MoU dengan Korpri kabupaten/kota lainnya,” ujar Ridho. Menurutnya, para advokat harus melaksanakan tugas sesuai UU Advokat dan perda yang berlaku dengan member­ ikan bantuan hukum kepada masyarakat miskin. Sebelumnya, Ketua De­ wan Pendidikan Lampung Mahfud Santoso mengaku siap meneruskan laporan kepala sekolah di Lamteng ke Polda Lampung jika tidak ada respons positif dari Pol­ res setempat. “Kalau tidak direspons, SMS saya. Biar saya teruskan ke Polda. Sebab, Pak Kapolda meminta saya lapor langsung kalau ada bawahannya yang tidak merespons laporan masyarakat,” kata Mahfud dalam pertemuan antara para kepsek, Dinas Pendidikan, pimpinan DPRD, dan Polres Lamteng, di Aula Kopiah Emas, Pemkab setempat, Selasa (2/2).

Jangan Mundur Pada bagian lain, Kepala Kejari Gunungsugih Nina Kartini meminta para kepsek tidak mundur dari jabatan mereka. Kejari siap men­ dukung penuh para kepala sekolah dalam menghadapi tindakan-tindakan mela­ wan hukum yang dilakukan oknum-oknum LSM dan war­ tawan yang suka memeras. “Jangan mundur, kasihan anak-anak didik. Saya me­ minta jangan takut. Kepada LSM dan para wartawan, jangan bertindak melawan hukum,” ujar Nina yang juga datang dalam pertemuan di Pemkab itu. (WAH/R6) aji@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

OLAH TKP. Densus 88 bersama Tim Inafis Polresta Bandar Lampung menyita barang usai olah TKP di rumah orang tua terduga teroris Edi Santoso, Jalan Selat Malaka V, Panjang Selatan, Panjang, Bandar Lampung, Rabu (3/1). Densus menyita satu unit CPU komputer, tiga buah flashdisk, 21 buku ajaran radikal, dan 11 lembar brosur.

3 Dus Dokumen Disita dari Rumah Teroris TIM Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror beker­ ja sama dengan Polda Lam­ pung dan Polresta Bandar Lampung menyita berbagai dokumen dan barang-ba­ rang yang diduga berkaitan dengan kegiatan jaringan teroris Mujahidin Indonesia Barat (MIB) dan Mujahidin Indonesia Timur (MIT). Hal itu disampaikan Ka­ polresta Bandar Lampung Kombes Hari Nugroho usai olah tempat kejadian perkara (TKP) di rumah orang tua tersangka Edi Santoso (EDS) alias Sukri di Jalan Selat Malaka V, Kampung Telukjaya, Pan­ jang, Bandar Lampung, Rabu (3/2). “Hari ini kami memeriksa barang-barang yang ber­ hubungan dengan kegiatan tersangka dan mengaman­ kan barang-barang berupa 1 unit CPU, 3 kardus yang berisi dokumen, buku-buku yang berkaitan dengan ajar­ an radikal dan brosur atau

pamflet, serta 3 buah flashdisk,” kata Hari, ditemui di lokasi, kemarin. Ia melanjutkan Edi Santoso (40), tersangka teroris yang ditangkap Densus 88, Selasa (2/2), sekitar pukul 16.30, ber­ peran sebagai penyandang dana kegiatan teror dalam jaringan teroris MIB. Satu di antara sejumlah kejahatan yang dilakukan Edi adalah aksi perampo­ kan yang terjadi di Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Gadingrejo, Pring­ sewu, pada April 2013. “Perampokan itu sendiri langsung dipimpin Abu Roban dan sudah tertang­ kap, sedangkan EDS adalah satu dari anak buahnya yang masih berkeliaran,” ujarnya. Kapolresta juga mene­ rangkan Edi kini disinya­ lir merupakan anggota ­jaringan MIT yang berpusat di Poso, Sulawesi Tengah, dan dikendalikan teroris terkenal, Santoso.

Sebelumnya, Edi merupa­ kan anggota MIB dibawah pimpinan Abu Roban dan berpusat di Aceh. “Awalnya dia itu anggota MIB. Karena Abu Roban tertangkap, dia bergabung bersama MIT dibawah kendali Santoso.” Ia meneruskan Edi kerap berpindah tempat tinggal seperti di Makassar dan Poso. Namun, Edi telah diamati tim Densus 88 sejak beberapa bulan terakhir. “Dia itu di Bandar Lam­ pung sudah sembilan bu­ lan dan rumah ini adalah rumah orang tuanya,” kata Hari. (*12/D2)

Raisa Mengaku Tidak... Hlm. 16

TAJUK

Rusuh Coreng Nama Besar TRAGEDI di Desa Sukadana Ilir, Kecamatan Bungama­ yang, Lampung Utara, men­ jadi catatan kelam publik Lampung. Sebanyak 31 ru­ mah warga Dusun II di desa itu dibakar sekelompok orang tak dikenal, Selasa, (2/2). Aksi bumi hangus itu akibat kabar yang berhembus oleh sekelompok massa sehingga warga merangsek ke Dusun II. Tragedi kelam itu lantaran dugaan kuat pembunuhan terhadap M Jaya Pratama, warga Sukadana Udik. Mayat bocah 13 tahun itu ditemukan dalam keadaan membusuk terbungkus karung di aliran lebung Ban­ darrejo. Bocah malang itu dikabarkan telah hilang sejak 26 Januari 2016 lalu. Diduga, ia tewas dibunuh. Kabar penemuan jasad tersebut membuat sebagian warga tak terima. Mereka menyerang kediaman terduga pelaku pembunuhan Jaya. Pecahlah pertikaian antarwarga, hingga berujung aksi pembakaran puluhan rumah. Menang jadi arang, kalah jadi abu. Itulah yang terjadi. Akibat kerusuhan di Sukadana Ilir, pemerintah kecama­ tan setempat menaksir nilai kerugian mencapai Rp1,5 miliar. Jumlah itu tentu tidak sedikit. Kerugian itu berupa materiel meliputi 31 rumah dengan perincian 20 rumah permanen dan 11 rumah berdinding papan, dua unit kendaran mobil yang diba­ kar, ditambah puluhan ternak dijarah. Kerugian nonmateriel, sejumlah warga yang masih diselimuti trauma dan rasa takut. Sebagian warga tak berani pulang. Mereka sementara bernaung di rumah kepala desa setempat dan anggota DPRD Lampung Utara terdekat. Kita semua amat menyesalkan kerusuhan di Sukadana Ilir pecah dan menjadi langit kelam di Bungamayang. Andai semua pihak mampu mengendalikan diri, ruparupa kerugian tak perlu menjadi tanggungan dan beban warga korban kerusuhan. Kerusuhan semacam itu bukanlah pertama kali. Tahun 2015, di bulan Februari, kerusuhan meledak di Desa Ra­ manaji, Kecamatan Raman Utara, Lampung Timur. Latar belakang konflik mirip-mirip alias serupa. Konflik antarwarga kerap terjadi lantaran salah in­ formasi. Informasi bermutu menghasilkan keputusan subtansial bermutu oleh publik. Sebaliknya, informasi keruh apalagi tanpa verifikasi amat berpotensi mem­ bikin kisruh. Tragedi Sukadana Ilir tak melulu cerita pahit. Harus jujur pula kita akui ada hal baik yang lekas mengapung ke permukaan. Hal manis itu adalah sikap legawa dan kedewasaan warga bertikal untuk segera berjabat tangan dan berdamai. Tindakan taktis aparat baik polisi maupun TNI di lapang­ an juga harus mendapat apresiasi. Berkat tindak cepat dan ligat mereka, keadaan cepat terkendali. Kerusuhan tak berlarut-larut hingga tak terjadi kisruh lanjutan. Pemerintah daerah haruslah sigap mengatasi berbagai persoalan yang tersisa pascakonflik. Kerugian materi dan nonmateri patut dipulihkan, paling tidak diminimalkan, agar perdamaian tidak setengah hati. Anak bangsa di Lampung ini harus berkomitmen bahwa tragedi Sukadana Ilir adalah peristiwa kelam terakhir. Lam­ pung tak ingin rusuh dan tercoreng lagi nama besarnya, karena daerah ini sedang giat-giatnnya memompa pem­ bangunan untuk mengejar ketertinggalan. n

oasis

Postur Tubuh dan Pasangan BAGI para pria bertubuh jangkung, tersenyumlah. Sebab, dengan postur tersebut, Anda telah membahagiakan pasang­an Anda. Penelitian terbaru oleh Konkuk University, Korea Selatan, mengungkapkan perempuan bersuami lebih tinggi merasakan kebahagiaan yang lebih tinggi juga. Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Personality and Individual Differences itu melibatkan 7.850 perempuan yang telah menikah. Mereka diberikan pertanyaan terkait ke­ hidupan rumah tangga dan bagaimana mereka menjalani kehidupan tersebut. “Perempuan secara tidak sadar lebih menyukai laki-laki tinggi kendati tidak bisa menjelaskan alasannya,” kata pemimpin penelitian, Kitae Sohn. Tetapi, ucap Sohn, perempuan biasanya menyukai pria yang lebih tinggi karena mereka merasa aman. Berdasar penelitian, lanjut Sohn, kebahagiaan itu juga berimbas pada tingkat kesuburan perempuan. “Pria tinggi kerap dianggap lebih kuat. Hasrat pada pria tinggi meningkat­ kan kesehatan reproduksi mereka,” ujarnya. (MI/R6)

Pemkot Bandar Lampung Dekat tapi Jauh

n LAMPUNG POST/MRF

RAKOR. Gubernur Lampung M Ridho Ficardo (tengah) berbincang dengan Pj Wali Kota Bandar Lampung Sulpakar (kiri) dan Wakil Ketua DPRD Bandar Lampung Nandang Hendrawan, saat rapat koordinasi Pemkot Bandar Lampung dan Forkopimda dengan Gubernur Lampung, di Gedung Semergou, kantor pemerintahan setempat, Bandar Lampung, Rabu (3/1).

GUBERNUR Lampung M ­R idho Ficardo menyebut Peme­rintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung dekat tapi jauh. Meski merupakan ibu kota provinsi, butuh waktu dua tahun untuk dapat duduk bersama jajar­an Pemerintah Kota Tapis Berseri ini. “Kota Bandar Lampung ini dekat tapi jauh. Butuh waktu dua tahun (menjabat gubernur) untuk dapat ke sini. Padahal, rumah dinas saya hanya beberapa meter dari kantor Pemkot. Jadi

mutar-mutar dulu ke semua wilayah Lampung, baru sampai ke sini,” canda Gu­ bernur di hadapan aparatur Pemkot saat rapat koordina­ si sinergisitas pembangun­an Pemerintah Provinsi dengan Pemkot di Gedung Semergou, Rabu (3/2). Pada kesempatan itu, ia juga menceritakan per­ temuannya dengan Presi­ den Joko Widodo ihwal perjuangan dibangunnya jalan tol trans-Sumatera (JTTS) di Lampung.

“Saya bilang ke Presiden, kondisi Jawa sudah sangat crowded. Ke depan, estafet pembangunan harus di Su­ matera. Lahan cukup dan SDM memadai. Dari mana me­ mulainya, harus dari Lampung sebagai gerbang Sumatera. Ketika Lampung terbangun, pembangunan di Sumatera akan cepat. Akhirnya, beliau setuju,” ujar Gubernur. Namun, saat Presiden menyetujui pembangunan JTTS di mulai dari Lam­ pung, menurutnya, saat

itu ternyata situasi tidak siap. Namun, tak berhenti disitu, Ridho membentuk tim khusus pembangunan tol hingga akhirnya kini Lampung menjadi provinsi paling siap menyambut pembangunan JTTS. “Kami buat tim dan alham­ dulillah ternyata kita paling siap. Dari situ terbangun kepercayaan dari Pemerin­ tah Pusat. Tahap kedua akan dijalankan,” kata Gubernur. (O2) n Eka Setiawan

GUBERNUR HADIRI... Hlm. 2


kamis, 4 februari 2016

LAMPUNG MEMILIH

LAMPUNG POST

2

Dana Pemilukada Lampung Barat Rp13 M Tahun ini Pemkab Lampung Barat bakal mengalokasikan Rp13 miliar dari total kebutuhan dana pemilukada yang mencapai Rp18,5 miliar. ARIPSAH

A n LAMPUNG POST/ARIPSYAH

PELANTIKAN PENGURUS. Pengurus anak cabang (PAC), ranting, dan anak ranting PDI Perjuangan se-Kecamatan Lumbokseminung, Lampung Barat, dilantik dan memberi dukungan untuk Ketua DPC PDIP Lambar Parosil Mabsus untuk mencalonkan diri sebagai calon bupati Lambar periode 2017—2022, Rabu (3/2).

Internal PDIP Sambut Niat Parosil INTERNAL Partai Demokra­ si Indonesia Perjuangan (PDIP) di Lampung Barat mulai menggadang Ketua DPC PDIP setempat, Paro­ sil Mabsus, untuk maju sebagai calon bupati pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Lam­ bar 20 17. Sebelumnya, baru pengurus ranting dan anak ranting, serta p e n g ­u r u s a n a k c a b a n g (PAC) Kecamatan Suoh dan Bandarnegeri Suoh yang terang-terangan memberi­ kan dukungan. Kini, 11 ranting dan 44 anak ran­ ting, PAC PDIP Kecamatan Lumbok Seminung juga

menyatakan dukungan­ nya. “Kami seluruh jajaran p e n g u r u s s i a p b e ke r j a keras memenangkan ketua DPC PDI Perjuang­an untuk maju sebagai calon bupati,” kata Ke­tua PAC PDIP Lum­ bokseminung usai melantik 11 pengurus ranting dan 44 pengurus anak ran­t ing, Rabu (3/2). Parosil merespons positif dukungan ka­der terhadap­ nya untuk maju mengganti­ kan petahana Bupati Mukh­ lis Basri, yang merupakan kakaknya. Namun demikian, ia harus tetap realistis da­ lam menentukan keputusan

untuk maju menjadi calon bupati Lambar periode yang akan datang. Sebagai ketua, tugas ter­ penting yang harus dan menjadi prioritasnya ada­ lah melakukan konsolidasi dengan seluruh jajaran kepengurusan. “Konsolidasi harus te­ rus berjalan, bukan hanya sampai pada saat momen­ tum pelantikan pengurus saja, akan tetapi harus ada kesinambungan. Berjuang di partai ini adalah pengab­ dian diri dan berbuat yang terbaik untuk masyarakat,” ujar anggota DPRD Lambar itu. (RIF/HEN/U2)

KHIRNYAPemerintah Kabupaten Lampung Barat mengucurkan dana Pemilukada 2017 sete­ lah Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat menunggu lama. Tahun ini Pemkab bakal mengalokasikan Rp13 miliar dari total kebutuhan dana pemilukada yang men­ capai Rp18,5 miliar. Dana tersebut untuk menyukseskan beberapa tahapan dan proses pemi­ lihan kepala daerah hingga Desember 2016. Sementara kekurangannya akan diusul­ kan pada APBD Perubah­an 2016 atau APBD 2017. “Untuk kebutuhan tahapan pemilukada hing­ ga Desember 2016 yang dikelola KPU, Pemkab te­ lah mengalokasikan ang­

garan Rp13 miliar lebih,” kata anggota KPU Lambar, Syarif Ediansyah, di ruang kerjanya, Rabu (3/2).

Jadi hampir Rp9 miliar anggaran yang digunakan sampai tepilihnya bupati. Menurutnya, anggaran tersebut untuk melaksana­ kan beberapa tahapan men­ jelang pelaksanaan Pemilu­ kada 2017. Mulai dari pem­ bentukan badan penyeleng­ gara dari tingkat kecamatan hingga pekon (desa), tahapan pencalonan, serta penyedi­ aan alat peraga. ”Asumsinya jika itu diikuti lima pasang calon bupati dan wakil bu­ pati,” kata Syarif. Sebelumnya, ia juga men­

jelaskan tentang anggaran Pemilukada Kabupaten Pe­ sisir Barat pada Desember 2015 lalu mencapai Rp9,4 miliar lebih. “Dari total anggaran Pemi­ lukada Pesisir Barat sebesar Rp9,4 miliar, terdapat sisa anggaran sekitar Rp490 juta lebih. Kini uang tersebut te­ lah kami kembalikan ke kas daerah pada akhir Desem­ ber 2015,” kata Syarif. Sebab itu, ujar Syarif, total angaran seluruh proses dan tahapan pelaksanaan Pemi­ lukada Pesisir Barat hingga terpilihnya bupati terpilih kurang dari Rp9 miliar. ”Jadi hampir Rp9 miliar anggaran yang digunakan sampai tepi­ lihnya bupati. Kalau untuk pelantikan, itu sudah ranah Pemda,” kata dia.

Sudah Dianggarkan Selain Kabupaten Lambar, Pemkab Mesuji juga bakal mengalokasikan dana Pemi­ lukada 2017 sebesar Rp13,7

miliar. Adapun besar nilai anggaran yang disiapkan un­ tuk tahap pertama Rp7 miliar. Sisanya akan dipenuhi pada APBD perubahan 2017. Menurut Bupati Khama­ mik, kebutuhan dana ter­ sebut memang tidak lang­ sung satu kali anggaran. Hal itu untuk mencegah jika terjadi kelebihan atau kekurangan anggaran yang akan timbul. “Jika dua tahap, kami bisa lihat jelas kebutuh­ an dana berapa,” ujarnya, beberapa waktu lalu. Menurut Khamamik, keti­ ka pemilukada sebelumnya di Kabupaten Mesuji, pihak KPU daerah juga mengembalikan sisa anggaran ke kas daerah karena kelebihan anggaran. “Waktu itu kan ada pengem­ balian anggaran, jadi lebih. Kalau bisa, diefisienkan tanpa harus mengurangi kualitas penyelenggaraan tentunya,” kata Bupati. (U1) aripsah@lampungpost.co.id

Parpol Hangatkan Mesin Jelang 2017 DPD Partai NasDem Tu­ langbawang Barat (Tuba­ ba) mulai menghangat­ kan mesin hingga tingkat ranting guna menghadapi pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) set­ empat pada 2017. Ketua DPD Partai Nas­ Dem Tubaba Sepransyah mengatakan pemanasan mesin politik yang dilaku­

k a n nya u nt u k m e r a i h kemenangan pada hajat demokrasi terdekat, yakni dengan melakukan pe ­ nguatan struktur organ­ isasi meliputi infrastruktur organisasi dan sumber daya manusia (SDM). “Dengan kuatnya kepe­ ngurusan partai, maka mesin partai akan berjalan. Al­ hamdulillah, kepengurusan

sudah terbentuk di delapan kecamatan. Untuk satu ke­ camatan pemekaran, yakni Kecamatan Batuputih, se­ dang dalam persiapan pem­ bentukan pengurus,” kata dia, diamini Sekretaris DPD NasDem Tubaba Darsani, di kantornya, Rabu (3/2). Dari rapat koordinasi, se­ luruh pengurus dan kader pun menurutnya telah me­

nyatakan kesiapannya meng­ hadapi pemilukada 2017 dan 2018. “Artinya, kapan pun pemilu digelar, mesin partai sudah siap, termasuk meng­ hadapi verifikasi partai di tingkat KPU,” ujarnya. Soal siapa calon yang akan diusung pada pemilukada nanti, NasDem masih melaku­ kan pemetaan dan meni­ mang-nimang. (MER/U2)

Gubernur Hadiri Rakor Pemkot Bandar Lampung GUBERNUR Lampung M Ridho Ficardo menghadiri rapat koordinasi (rakor) Pemerintahan Kota (Pemkot) Bandar Lampung bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Gedung Semergo, Pemkot, Rabu (3/2).

D

alam rakor tersebut, P e n j a b at ( P j ) Wa l i Kota Bandar Lampung Sulpakar menyampaikan beberapa permasalahan yang dihadapi oleh Pemkot setempat sekaligus meminta kepada Gubernur beberapa hal, di antaranya masalah areal PKOR Way Halim yang kurang aman, penanganan orang gila, sampah, dan lain-lain. Mantan Biro Aset dan Perlengkapan Provinsi Lampung ini mengatakan berdasarkan laporan dan pengaduan dari masyarakat bahwa PKOR Way Halim kurang aman akibat kerap adanya kejahatan. Padahal, lokasi ini saban hari ramai dikunjungi warga. Karena itu, ia mengharapkan kepada Gubernur agar memerintahkan kepada Polisi Pamong Praja (Pol PP) Provinsi untuk menertibkan dan mengamankan lokasi ini. “Kami mohon kepada Bapak Gubernur memerintahkan kepada Polisi Pamong Praja untuk mengamankan di sekitar tempat olahraga di Way Halim sehingga tidak ada lagi pengaduan dari masyarakat,” kata Sulpakar. Pj Wali Kota juga mengeluhkan tentang makin banyaknya orang gila yang berkeliaran di Bandar Lampung. Ia mengaku tidak mengetahui berasal dari mana penambahan orang gila tersebut. Untuk itu, Pemkot meminta solusi kepada Pemprov dalam hal penanganan orang gila yang ada di Kota Tapis Berseri. “Entah dari mana orang gila ini, mungkin saling lempar antarwilayah satu dengan wilayah lain,” ujarnya.

Untuk mengantisipasi ini, Pemkot memberikan alternatif agar orang gila tersebut ditampung di panti rehabilitasi yang ada di sekitar Gedongair, Tanjungkarang Barat. “Di daerah itu kan ada panti rehabilitasi, jika Bapak Gubernur berkenan memberikan akses tersebut kami akan membenahi untuk menggelola panti rehabilitasi tersebut,” ujar Sulpakar. Selain itu, Sulfakar juga menyampaikan masalah penanganan sampah. Ia menyebutkan jumlah sampah di Bandar Lampung saat ini mencapai 700—800 ton per hari. Sementara kapasitas tempat penampungan sampah (TPS) sangat minim. Untuk itu, pihaknya meminta adanya koordinasi dengan wilayah lain dalam pengananan sampah ini. “Kami bersyukur jika Bapak Gubernur berkenan untuk membantu anggarannya,” kata Sulpakar. Dalam rakor tersebut, Pj Wali Kota juga menyampaikan tentang pelantikan wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung terpilih pada 15 Februari mendatang.

Lahan Pertanian Sementara dalam kesempatan tersebut Gubernur Lampung memaparkan pembangunan infrastruktur, baik jalan maupun jembatan yang ada di 15 kabupaten/kota hingga masalah perairan dan perhubungan, khususnya pembangunan bandara. Untuk merealisasikan pembangunan tersebut memerlukan dana sekitar Rp4 triliun. Sementara saat ini baru ada sekitar Rp2 triliun.

 LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

BERI PENGARAHAN. Gubernur Lampung M Ridho Ficardo memberikan pengarahan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kota Bandar Lampung di Gedung Semergou, kantor pemerintahan setempat, Bandar Lampung, Rabu (3/1). “Seperti yang disampaikan Pj Wali Kota (Sulpakar, red) bahwa di Jalan Pramuka perlu diperbaiki, maka nanti akan kami perbaiki. Kalau bisa utang negara diberikan untuk Lampung supaya kerasa pembangunannya seperti halnya jalan di provinsi,” kata Ridho. Selain infrastruktur, Gubernur menyebutkan saat ini sekitar 70% lahan pertanian rusak. Tahun ini akan diperbaiki secara menyeluruh. Setelah melihat demikian, menurut Gubernur, wajar jika Provinsi Lampung disebut termiskin ke-3 di Sumatera. Karena itu, setiap tahun Pemprov membiayai 100 mahasiswa jurusan pertanian agar sektor tersebut makin maju. “Kalau di perkotaan saya lihat sudah cukup maju. Tetapi di bidang pertanian memang cukup memprihatinkan. Namun, saya yakin dalam waktu dekat, 100% semua akan terselesaikan. Target yang ditetapkan harus tercapai,”

ujar Gubernur Lampung. Mengenai jalan tol trans-Sumatra, Gubernur menjelaskan proyek ini menjadi progaram pusat. Awalnya Lampung tidak siap dalam hal pembangunan di banding Sumatera Selatan. Namun, setelah berkoordinasi dengan Presiden Joko Widodo yang mengatakan agar Lampung dibangun lebih dulu sehingga Sumatera akan cepat mengikutinya. Alhasil, dengan keyakinan Jokowi tersebut sehingga tercipta pembangunan tersebut. Tidak hanya itu, di bidang pariwisata, Pemprov juga telah merencanakan dana sekitar Rp100 miliar untuk pengadaan lahan. Salah satunya pariwisata di Kabupaten Pesisir Barat. “Menteri pariwisata meminta supaya lahan diperluas menjadi 5 hektare dari jumlah yang diminta hanya 3 hektare. Bahkan, investornya sudah disiapkan oleh Pak Menteri,” kata dia. (EBI/UI0)

 LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

Gubernur Lampung M Ridho Ficardo memberikan pengarahan disaksikan Pj Wali Kota Bandar Lampung Sulpakar.

 LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

Para pejabat yang hadir.


kamis, 4 Februari 2016

POLITIK

NasDem Ganti

Ketua Fraksi

Tiga bulan ke depan merupakan masa pembinaan dan pengawasan. Jika tetap tidak disiplin, posisinya di DPRD akan dievaluasi. TRIYADI ISWORO

D n ANTARA/PUSPA PERWITASARI

PELANTIKAN SEKJEN MPR. Ketua MPR Zulkifli Hasan memberikan selamat kepada pejabat baru Sekjen MPR Ma’ruf Cahyono usai pelantikan di Gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (3/2). Ma’ruf Cahyono dilantik menjadi sekjen MPR menggantikan Eddie Siregar yang pensiun pada 1 Desember 2015.

KPU Diminta Terbitkan Peraturan Pemilukada 2017 KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta me­ minta KPU segera mener­ bitkan peraturan menge­ nai tahapan pelaksanaan Pemilukada 2017 sebagai dasar hukum dimulainya tahapan pemilihan. “Kami mendengar in­ formasi bahwa peraturan tahapan pemilhan kepala daerah 2017 akan di­ terbitkan akhir bulan ini. Mudah-mudahan saja bisa direalisasikan,” kata KPU Kota Yogyakarta Wawan Budianto di Yogyakarta, Rabu. Menurut dia, pihaknya sudah menantikan hadir­ nya peraturan KPU RI mengenai tahapan pelak­ sanaan pemilihan kepala

daerah meskipun dalam undang-undang sudah d i te t a p k a n p e m i l i h a n kepala daerah dilakukan pada Februari 2017. Namun, lanjut dia, kepastian pelaksana­ an tahapan pemilihan kepala daerah baru bisa dijalankan jika sudah ada peraturan dari KPU RI. Tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah dibagi dalam dua kategori, yaitu tahap persiapan dan pelaksanaan. Tahapan persiapan di antaranya meliputi peny­ usunan anggaran, sosial­ isasi, dan penyusunan pe­ doman teknis, sedangkan tahapan pelaksanaan me­ liputi pembentukan tim

ad hoc hingga penetap­an calon kepala daerah ter­ pilih. “Waktu ideal yang dibu­ tuhkan untuk melaksana­ kan seluruh tahapan pemilihan kepala daerah agar hasilnya maksimal adalah satu tahun, salah satunya mendongkrak tingkat partisipasi pemi­ lih,” katanya. Wawa n m e n a m b a h ­ kan pada pelaksanaan pemilih­an kepala daerah 2015 di beberapa kabupat­ en kota muncul berbagai kendala karena tahapan pelaksanaan pemilihan kurang dari satu tahun. Meskipun demikian, lan­ jut Wawan, pihaknya tidak akan mempermasalahkan

jika waktu pelaksanaan tahapan pemilihan kepala daerah di Kota Yogyakarta kurang dari satu tahun, karena sudah ada bebera­ pa langkah antisipasi yang disiapkan. “Sosialisasi sudah mu­ lai dilakukan meskipun belum maksimal. Kami menghubungi beberapa pihak terkait untuk mem­ bantu sosialisasi kepada masyarakat,” katanya. Pada tahun anggaran 2016, Pemerintah Kota Yog­ yakarta mengalokasikan dana sekitar Rp14,8 miliar untuk pelaksanaan pemi­ lihan kepala daerah. KPU Kota Yogyakarta juga akan memperoleh bantuan dana dari APBN. (ANT/U1)

Baru Tujuh Parpol Serahkan LPj ke BPK BARU tujuh partai politik yang telah menyerahkan laporan pertanggung­ jawaban (lpj) penggunaan dana bantuan Pemerintah Provinsi Lampung dari APBD 2015. Selebihnya, belum melaporkan rea­ lisasi dana hibah sebesar Rp1,73 miliar lebih itu kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakil­

3

Indisipliner,

Golkar Gelar Musda IX Hari ini P E L A K S A N A A N Musyawarah Daerah (Mus­ da) DPD II Partai Golkar (PG) Bandar Lampung, hari ini (4/2), di Pondok Rim­ bawan, akan berlangsung kompetitif. Sedikitnya, tujuh kandidat calon digadang­gadang maju memperebut­ kan posisi ketua DPD II. Tujuh kader yang disebutsebut akan maju, meliputi Yu­ hadi, Beny HN Mansyur, Sibli Rais, Ali Wardana, Benson Werta, Suprianto, dan Dolly Sandra. Sementara Sabnu Ali tidak jadi maju dengan alasan memberikan kesempatan pada kader muda. Ketua Stering Comite (SC) Beny HN Mansyur mengata­ kan kandidat ketua itu akan memperebutkan 32 suara, terdiri dari 20 suara peng­ urus kecamatan (PK), 8 hasta karya, 2 organisasi sayap, serta sisanya 1 suara dari DPD I dan 2 dari DPD II. Penanggung jawab Mus­ da DPD II PG Bandar Lam­ pung, Tony Eka Candra, menegaskan bila Musda IX ini sah. Sebab, musyawarah daerah luar biasa pada Desember 2014, merupa­ kan instruksi dari DPP. “Dahulu kami masih utuh, kepengurusan DPP sah, hasil Musda Riau.” Di lain pihak, Sekre­taris DPD I PG versi Munas An­ col, Sugeng Kristianto, me­ nyebut Musda IX DPD II tidak sah lantaran melang­ gar kesepakatan yang ter­ tuang di dalam surat kepu­ tusan (SK) perpanjang­a n kepengurusan hasil Munas Riau. (*9/U2)

LAMPUNG POST

an Provinsi Lampung. Menurut auditor BPK P e r wa k i l a n L a m p u n g , Fe r r y A r ya d i , k e t u j u h parpol itu meliputi Par­ tai Demokrat, PDIP, PKS, PAN, PKB, Gerindra, dan Hanura. “Saat ini ber ­ kas laporan tersebut baru kami terima saja terlebih dahulu. Untuk pemeriksaannya, ada tim

tersendiri dari BPK. Nanti dilihat dan ditunggu saja LHP seperti apa, mungkin enggak sampai Mei,” kata Ferry kepada Lampung Post, Rabu (3/2). Ia menerangkan bagi parpol yang ingin men­ dapatkan bantuan angga­ ran dari pemerintah dae­ rah masing-masing, harus telah mengajukan lpj dan

selesai diaudit. Kemudian, parpol harus melampirkan laporan hasil pemeriksaan (LHP) dari BPK. Beruntung, BPK Lam­ pung belum menentukan batas waktu dalam pe ­ nyerahan lpj, sehingga belum ada sanksinya. Na­ mun, untuk 2016, maksi­ mal 31 Januari harus te­ lah menyetorkan lpj, jika

tidak tahun berikutnya akan diberi sanksi agar tidak dapat dicairkan. “Kalau untuk tahun ini belum berlaku aturan itu, bebas parpol mau menyetor spj tersebut kapan saja. Saya berharap parpol bisa segera menyerahkan spj tersebut, di Febuari akhirlah setidaknya sudah me­nyetorkan,” ujar dia. (*9/U2)

PP Partai NasDem akhirnya secara res­ mi mengganti ketua fraksinya di DPRD Bandar Lampung, Nizar Romas, de­ ngan anggota Komisi III, Budi Kurniawan. Alasan kurang disiplin menjadi dasar partai berjargon “Restorasi Indone­ sia” itu mereposisi susunan fraksinya.

Dalam masa tiga bulan ke depan merupakan masa pembinaan dan pengawasan terhadap Nizar. Sikap itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) DPP Partai NasDem No. 1572-SK/ DPP-NasDem/XII/2015. “SK pergantian ketua fraksi itu sesuai dengan surat kepu­ tusan yang ditandatangani langsung Ketua Umum Surya Paloh dan Sekretaris Jender­ al Nining Indra Saleh,” kata Ketua DPW Partai NasDem Lampung Taufik Basari, Rabu (3/1). Ia menjelaskan keputusan partai ini diambil lantaran Nizar sering tidak meng­ hadiri agenda DPRD, hingga mendapat teguran keras dari Badan Kehormatan (BK) setempat. “Sesuai surat, pergantian ketua tersebut berdasar penilaian dan eva­ luasi yang dilakukan DPP, bukan karena sepihak,” ujar dia. Secara terpisah, Sekre­ taris DPW Partai NasDem Fauzan Sibron mengata­ kan pihaknya akan men­ indaklanjuti SK DPP itu sesuai dengan mekanisme dan aturan yang berlaku di partai dan di legislatif setempat.

“Surat dari DPP sudah ada, nanti ditindaklanjuti DPD dengan memanggil Nizar Romas. Paling lambat pekan depan surat kami serahkan ke pimpinan De­ wan,” ujar Fauzan yang juga merangkap Ketua DPD Partai NasDem Bandar Lam­ pung itu.

Rehabilitasi Kader Bukan hanya itu, partai juga akan melakukan pem­ binaan dan pengawasan terhadap Nizar Romas se­ lama tiga bulan ke depan. Fauzan menegaskan apabi­ la dalam waktu yang telah ditentukan yang bersang­ kutan tetap indisipliner dan tidak menjalankan tugas, sebagaimana di­ amanahkan masyarakat di daerah pemilihannya, posisinya di parlemen akan dievaluasi. “Dalam masa tiga bulan ke depan merupakan masa pembinaan dan pengawasan terhadap Nizar. Apabila ia tidak menjalankan tugas sebaik-baiknya, ia akan di­ evaluasi sebagai anggota DPRD,” ujar dia. Hal ini merupakan ­i nstruksi DPP dan bukan hanya berlaku bagi Nizar, melainkan juga terhadap anggota Fraksi Partai Nas­ Dem di DPRD provinsi dan kabupaten/kota lainnya. “Partai NasDem tidak akan main-main. Ini wujud kon­ sistensi NasDem dalam melaksanakan amanah masyarakat,” kata dia. Sayangnya, Nizar Romas belum dapat dikonfirmasi mengenai keputusan par­ tainya itu. Sementara Budi Kurniawan mengungkap­ kan kesiapannya menjadi ketua fraksi menggantikan Nizar. “Apa pun perintah partai, sebagai kader saya siap,” ujarnya. (EKA/U1) triyadi@lampungpost.co.id

n ANTARA/WIDODO S JUSUF

PERSIAPAN KTT OKI. Menlu Retno Marsudi (kanan) dan Menag Lukman Hakim Saefuddin (kiri) mengikuti rapat kabinet terbatas di kantor Kepresidenan, Jakarta, Rabu (3/2). Rapat tersebut membahas soal persiapan penyelenggaraan KTT Luar Biasa Organisasi Konferensi Islam (OKI), di Jakarta, 6—7 Maret 2016.


kamis, 4 februari 2016

BANDAR LAMPUNG

113 Ribu Penerima KIS di Lampung Dicabut Peserta yang dicabut KIS-PIB-nya bisa mendaftar JKN-KIS non-PBI dengan membayar iuran rutin tiap bulan secara mandiri. IYAR JARKASIH

S

EBANYAK 113 ribu pe­ nerima Kartu Indonesia Sehat (KIS) di Lampung dicabut haknya untuk men­ erima bantuan iuran jaminan kesehatan mulai tahun ini. Pencabutan dilakukan karena ditemukan penerima yang sudah meninggal, memiliki data ganda, dan hidupnya telah sejahtera. “Secara nasional, ada 1,7 juta jiwa yang tidak lagi berhak mendapatkan ban­ tuan iuran KIS. Sementara untuk Lampung jumlahnya 113 ribu jiwa,” kata Kepala Badan Penyelenggaraan Ja­ minan Sosial (BPJS) Cabang Bandar Lampung Sofyeni saat konferensi pers di Bega­ dang Resto, Rabu (3/2). Menurut Sofyeni, dari 113 ribu jiwa tersebut, terbanyak dari Tanggamus mencapai 104 ribu jiwa. Faktor pen­ cabutan KIS penerima ban­ tuan iuran (PBI) yang dida­ nai APBN itu karena peserta meninggal dunia, data ganda serta bukan orang miskin. Ia menjelaskan tahun ini total masyarakat Lam­

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

KONFERENSI PERS BJPS. Kacab BPJS Bandar Lampung Sofyeni (tiga kiri) bersalaman dengan Kadinsos Lampung Satria Alam (dua kanan) usai konferensi pers posko pemantauan distribusi KIS-PBI di Begadang Resto Bandar Lampung, Rabu (3/2). pung yang mendapat KISPBI 2.998.478 jiwa. Dis­ tribusi kartu kesehatan berdasarkan data terbaru itu sudah mulai dibagikan melalui jasa pengiriman JNE sejak akhir Desem­ ber 2015 dan hingga kini masih berlangsung.

Masyarakat Lampung yang mendapat KIS-PBI 2.998.478 jiwa. Sofyeni menambahkan bagi peserta KIS-PBI yang belum mendapatkan kartu terbaru, sementara masih bisa menggunakan kartu lama, dengan catatan masih terdata sebagai peserta aktif.

“Untuk peserta yang dicabut KIS-PIB-nya, bisa mendaftar JKN-KIS non-PBI dengan membayar iuran rutin tiap bulannya,” kata dia. Menurutnya, untuk me­ mantau progres distribusi KIS-PBI itu, pihaknya mem­ buka posko pemantauan dan penanganan pengaduan di 15 kabupaten/kota. Posko tersebut akan menangani keluhan masyarakat terkait distribusi kartu baru terse­ but. “Distribusi kartu ini gratis. Jika ada masyarakat yang diminta membayar, segera laporkan.”

Masih Rendah Pemanfaatan JKN-KIS di Lampung sampai saat ini masih rendah. Dari total penduduk sekitar 8,3 juta jiwa, baru 4,4 juta jiwa yang

terdaftar. “Baru sekitar 51% penduduk Lampung yang terdaftar JKN,” kata Sofyeni. Terendah yakni Kabupaten Mesuji. Dari total penduduk lebih dari 320 ribu jiwa, sampai saat ini yang ter­ daftar sebagai peserta JKN baru sekitar 115 ribu atau 36%. “Mungkin karena ting­ kat kesadaran masyarakat maupun badan usaha masih belum maksimal,” ujarnya. Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Satria Alam mengatakan apabila nantinya ada warga miskin yang tidak terkover KISPBI, diharpakan segera me­ laporkan hal tersebut agar secepatnya dapat diusulkan ke pusat supaya dibiayai pemerintah. (K2) iyar@lampungpost.co.id

LAMPUNG POST

4

Emerald Hill Tidak Layak Dibangun KASI Pengaturan dan Pe­ nataan lahan Badan Perta­ nahan Nasional (BPN) Ban­ dar Lampung Erwansyah menyatakan perumahan Emerald Hill di Kecamatan Telukbetung Timur yang longsor awal Januari 2016 tidak layak dibangun ka­ rena rawan bencana. “Kami dari BPN sudah m e n g i n g a t k a n b a h wa tempat tersebut (lokasi perumahan Emerald Hill) rawan bencana. Tapi kami tidak punya kewenangan untuk mencabut izin, itu kewenangan Pemkot sep­ enuhnya,” kata Erwansyah, di Kantor DPRD Bandar Lampung, Rabu (3/2). Menurut Erwansyah, lahan perumahan di Te­ lukbetung Timur tersebut tidak dapat dibangun se­ cara keseluruhan karena

dari struktur tanahnya rawan longsor. “Kami dari BPN hanya memberi sa­ ran dan pertimbangan. Kami sudah kasih tahu sebelumnya kepada pihak pengembang bahwa itu rawan longsor,” ujarnya. Ia menyebutkan bahaya longsor yang lebih parah ke depan kemungkinan tidak hanya akan terjadi di lingkungan sekitar pe­ rumahan, tetapi juga ber­ potensi di bagian dalam perumahan tersebut. “Kami akan memberi pertimbangan ke Pemkot supaya lebih melihat baha­ ya ketimbang mengedepan­ kan investor karena letak topograpinya jelas kawasan perumahan itu rawan ben­ cana,” kata dia. Jika pihak pengembang tetap ingin melanjutkan

pembangunan, kata Erwan­ syah, banyak hal yang harus terlebih dahulu dipenuhi, seperti izin lingkungan dan ruang terbuka hijau. Sebelumnya Pj Wali Kota Bandar Lampung Sulpakar berjanji akan mencabut izin perumahan tersebut jika melanggar aturan. “Kami akan tindak ulang. Apabila terbukti melanggar, maka izinnya akan dicabut.” Kepala Badan Penanggu­ langan Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) Bandar Lampung Rejab mengaku hingga saat ini pengem­ bang perumahan Emerald Hill belum pernah me­ minta izin. “Jangankan izin, ketemu saja kami belum pernah. Waktu long­ sor kami ke sana tapi pihak pengembang tidak ada di lokasi,” kata dia. (EBI/K1)

Pemprov Jamin Tidak Ada Kelangkaan Elpiji KUOTA elpiji bersubsidi ukuran 3 kg untuk Lam­ pung pada 2016 naik sebe­ sar 17,15%, yakni dari sebe­ lumnya 142.668 metrik ton kini menjadi 167.143 metrik ton (MT). Pemprov Lampung mela­ lui Dinas Pertambangan dan Energi (Distamen) menjamin tidak akan ter­ jadi kelangkaan bahan bakar rumah tangga itu pada tahun ini. Kadistam­ ben Lampung Piterdono melalui Kabid Migas dan Energi Muhammad Sapuan mengatakan penetapan kuota untuk Lampung itu berdasarkan hasil rapat di Jakarta. Kuota bahan bakar rumah tangga itu disesuai­

kan dengan kebutuhan masyarakat di Lampung. Ia mengaku masyarakat tidak perlu khawatir ter­ jadinya kelangkaan. Pasal­ nya, pemerintah akan siap menyesuaikan kuota tersebut apabila terjadi kekurangan di lapangan. Ia mencontohkan pada ta­ hun lalu, dari kuota 142.668 MT, tapi kebutuhannya ternyata mencapai 145.484 metrik ton atau lebih 1,97%. “Kalau untuk kelangkaan enggak ada karena kalau kuota itu ditambah lagi, pe­ merintah juga siap. Seperti tahun lalu, ada penamba­ han kuota untuk Lampung Barat karena pemekaran Kabupaten Pesisir Barat,”

kata Sapuan, di ruang ker­ janya, Rabu (3/2). Ia menambahkan distri­ busi elpiji 3 kg yang fleksibel juga membuat penambahan kuota bisa ditambah dari kabupaten kota lain. Me­ ngenai proses distribusi dan harga di pasaran, Sapuan mengaku telah membentuk tim pemantau untuk terus memonitor bahan bakar bersubsidi tersebut. Berdasarkan data dari Dis­ tamben Lampung, Bandar Lampung mendapat kuota paling banyak, yakni 32.908 MT, diikuti Lampung Selatan (20.420 MT), Lampung Te­ ngah (18.840 MT), Lampung Timur (18.608 MT) dan Pring­ sewu (11.226 MT). (MAN/K1)

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

LANDASAN JEMBATAN TERBELAH. Pengendara melintasi jembatan yang landasannya terbelah di Tarahan, Bandar Lampung, Selasa (2/2). Kondisi jembatan tersebut sangat membahayakan pengguna jalan, terutama pengguna sepeda motor.

Komisi IV Sidak Pembangunan Jalan ANGGOTA Komisi IV DPRD Lampung melakukan ins­ peksi mendadak (sidak) ter­ hadap pembangunan jalan di Lampung Tengah. Hasilnya, masih banyak ruas jalan yang harus diperbaiki. Tim komisi IV DPRD Lam­ pung ini turun meninjau ruas jalan Bandar Jaya— Mandala, Lampung Tengah. Setidaknya ada sembilan titik yang harus diperbaiki. “Jalan itu tahun kemarin diperbaiki tetapi sudah rusak lagi. Penyebab dari rusaknya di berbagai titik tersebut dikarenakan muat­ an kendaraan yang me­ lebihi tonase,” kata anggota

Komisi IV DPRD Lampung Kadek Swartika, Rabu (3/2). Kemudian, politikus PDIP itu juga meminta jalan yang rusak tersebut segera diper­ baiki oleh rekanan. Sebab, saat ini masih dalam masa perawatan. Jika sampai tidak diperbaiki pihaknya mem­ inta untuk dipertanggung­ jawabkan. Rekanan itu akan di blacklist dan sisa uang perawatannya tidak dicair­ kan. “Kalau pem­bangunan jalan ini tidak bagus, meru­ sak citra,” ujarnya. Dia juga menjelaskan pe­ nyebab utama kerusakan jalan tersebut memang ka­ rena banyak kendaraan yang

memuat angkutan melebihi tonase. Oleh sebab itu, jangka panjangnya, Komisi IV DPRD Provinsi Lampung meminta penertiban kendaraan yang melebihi tonase. Kepala Bidang Pemeli­ haraan Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga Provinsi Lampung, Tony Ferdinan­ sah, mengatakan pihaknya sudah mengecek ruas jalan Lampung Tengah, Bandar Jaya—Mandala sebagai sam­ pel. “Masa pemeliharaan ini sampai pada bulan empat dan ada juga yang di bulan lima. Kami minta kalau ada yang rusak diperbaiki,” kata Tony. (*9/K2)

Polda Tangkap Tahanan Kabur di Medan WISNU Herlambang, tahan­an kasus perampok­ an yang melarikan diri dari Mapolda Lampung, ditang­ kap di Medan, Sumatera Utara, Rabu (3/2), sekitar pukul 21.30. Ka su b d i t I I I Jat a a n ­ ras Ditreskimum Polda Lampung AKBP Ruli Andi Yunianto mengatakan ter­ sangka ditangkap Tekab 308 saat berada di Medan. “Dia bersembunyi, tapi kami belum tahu tempat siapa. Yang pasti sudah ditangkap saat berada di

jalan,” kata Ruli, melalui telepon, Rabu (3/2). Ia menjelaskan setelah ditangkap, anggotanya lang­ sung membawa tersangka kembali ke Lampung. “Ini masih dalam perjalanan ke Lampung. Untuk detailnya nanti diinformasikan kem­ bali,” ujarnya. Polda Lampung sebelum­ nya membentuk empat tim untuk memburu tersangka yang kabur dari sel tahan­ an mapolda, Minggu (24/1). Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung

Kombes Zarialdi mengata­ kan tim dibagi menjadi em­ pat kelompok yang dipecah ke beberapa wilayah, tidak hanya di Lampung tetapi juga ke luar daerah. Wisnu Herlambang merupakan tahanan kasus perampokan. Warga Jalan Teuku Cik Ditiro, Kemiling, Bandar Lampung, itu meru­ pakan satu dari tiga pe­ rampok mobil travel jenis Toyota Avanza BE-2630-YE, di Desa Tanjungharapan, Margatiga, Lampung Timur, Desember 2015. (DEN/K1)


kamis, 4 februari 2016

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

5

Bodhisattva- Thay Hin Bio Siap Sambut Imlek

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

PERSIAPAN IMLEK. Pekerja memasang lampion untuk persiapan menyambut Imlek di Wihara Bodhisattva, Telukbetung Barat, Bandar Lampung, Rabu (3/2).

Kades Didakwa Korupsi Dana Sarana Olahraga KEPALA Desa Tanjung­ harapan, Sarini alias Nur­lela (43), didakwa melakukan korupsi dana revitalisasi prasarana olahraga. Aki­ bat perbuatannya, negara merugi Rp139 juta lebih. Dalam dakwaan, Jaksa Tedi Novriadi menjelaskan pada 20 Desember 2015, diter­ bitkan daftar isian pelaksa­ naan anggaran Kementerian Pemuda dan Olahraga No. 0015/092-01.1/2011 dan revisi V tanggal 14 Oktober. Dalam DIPA tersebut, terdapat kegiatan revita­ lisasi prasarana olahraga masyarakat tingkat kecamat­ an dengan pagu anggaran Rp670 juta. “Selanjutnya,

terdakwa memerintahkan saksi Budi dan saksi Suparli mengambil uang yang ada di rekening. Uang yang ada di rekening komite sebesar Rp300 juta. Setelah dana cair, kemudian terdakwa meminta dana tersebut den­ gan alasan uangnya takut hilang oleh saksi Budi,” kata jaksa di hadapan terdakwa dan Majelis Hakim Penga­ dilan Negeri Tanjungkarang, Rabu (3/2). Kemudian, dana tersebut dia serahkan seluruhnya kepada terdakwa, sehingga Budi dan Suparli tidak me­ ngelola uang tersebut untuk revatilisasi prasarana olah­ raga. (*12/K2)

Berkas Mantan Dirut RSUD Sukadana Mentah Lagi BERKAS perkara kasus dugaan korupsi pada em­ pat proyek di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Su­ kadana, Lampung Timur, tahun 2012, dengan ter­ sangka John Lukman, kembali dimentahkan Ke­ jaksaan Tinggi Lampung. Berkas tersebut dikembali­ kan lagi oleh jaksa kepada penyidik Polda Lampung. Berkas perkara direktur RSUD Sudakada Lampung Timur yang diduga mer­ ugikan keuangan negara sekitar Rp1,7 miliar itu bolak-balik di dua instansi tersebut. Alasan kedua in­ stansi itu pun selalu sama. Polda Lampung merasa sudah maksimal melaku­ kan penyidikan, sementara Kejati menganggap berkas kurang lengkap sehingga

harus dikembalikan.“Hari ini (kemarin) resmi kami kembalikan lagi berkas­ nya . A l a s a n nya te t a p sama seperti beberapa kali pengembalian sebe­ lumnya, karena kurang lengkap,” kata Kasi Pen­ kum Kejati Lampung Yadi Rachmat, Rabu (3/2). Menurutnya, petunjuk yang disampaikan jaksa setiap kali mengembalikan berkas tersangka John selalu sama. Namun, Yadi enggan menyebutkan isi petunjuk tersebut. “Yang jelas, ada petun­ juk yang belum terpenuhi dan kami mengembalikan berkas dengan petunjuk yang masih seperti yang sebelumnya. Jadi, masih petunjuk yang dulu,” ujar dia. (*12/K2)

Buronan Kejati Berpindah Tempat Kejati sudah meminta bantuan Kejaksaan Agung untuk memburu DPO. EFFRAN KURNIAWAN

K

EJAKSAAN Tinggi (Kejati) Lampung mengaku masih ke­ sulitan memburu 28 orang yang masuk daftar pencari­ an orang (DPO). Hal itu ka­ rena para buronan sering berpindah tempat. Kasi Penkum Kejati Lam­ pung Yadi Rachmat men­ jelaskan pihaknya terus melakukan pencarian ter­ hadap seluruh buronan, khususnya terpidana ko­ rupsi seperti Satono dan Sugiarto alias Alay. Meski sudah membentuk tim ek­ sekusi, hingga kini belum berhasil menangkapnya. Kesulitan yang dihadapi jaksa karena DPO kerap berpindah-pindah tempat dan disinyalir sudah tidak berada di Lampung. “Kami masih mencari terus ke­ beradaan mereka. Dengan adanya bantuan dari Ke­ jaksaan Agung, kami opti­ mistis mereka bisa tertang­ kap. Memang sementara ini kesulitannya masalah teknis dengan keberadaan mereka yang sudah tidak di Lampung,” kata Yadi di kantornya, Rabu (3/2). Para DPO itu antara lain dari Kejari Bandar Lam­ pung, yakni Satono, Sugiar­ to Wiharjo alias Alay, dan Haidar Tihang. Dari Kejari Menggala sebanyak dela­ pan DPO, yakni Muhidin,

Charles, Johanes Bresman Sianipar, Arsad PD, Madia, Hendy T Haroen, Arie Go­ zhali, dan Mukaram Als Sutan Pangeran. Lalu dari Kejari Blam­ bangan Umpu yaitu Muji­ yanto dan Ferry Susanto. Kejari Kotabumi yaitu Roli. Selanjutnya, DPO dari Ke­ jari Liwa yaitu Aldinal dan Teguh Nopriyanto.

Mekanisme regulasi semacam ini harus diperbaiki. Kejari Metro yakni Alex­ ander dan Rino Susiarto. Kejari Kotaagung yakni Ahzam Muhammad Zuhri dan Toni Haryanto. Kemudian, dari Kejari Kalianda yakni Gunawan. Dari Kejari Gunungsugih, Awaludin, Endang Pris­ tiwati, dan Adam. Dari Cabjari Bandar Lampung Pelabuhan Panjang yaitu Lukmanuddin. Dalam upaya pencarian itu, lanjut Yadi Rachmat, Kejati terus berkoordinasi dengan Kejakgung untuk meminta bantuan dalam pencarian. “Kami bersama Kejakgung dan Kejari ja­ jaran di Lampung terus mencarinya dan identitas DPO seperti foto sudah kami sebarkan,” ujarnya. Ya d i m e n a m p i k k a ­

burnya DPO itu karena kesalahan kejaksaan, se­ bab tidak melakukan pe­ nahanan sejak awal. “Bu­ kan kelalaian dan dalam penahanan pun itu karena adanya pertimbanagan su b j e k t i f d a n o b j e k t i f . Begitu juga sanksi, tidak ada,” ujarnya.

Perbaikan Sistem Pengamat hukum Unila, Heni Siswanto, menilai b a n y a k ­n y a t e r p i d a n a ko r u p ­s i ya n g l a r i d a r i hukum­a n merupakan ti­ tik lemah dari lembaga penegak hukum seperti kejaksaan. Akhirnya, hal itu kemu­ dian menjadi peluang bagi terpidana untuk kabur. “Penegakan hukum yang dibangun tidak dalam pe­ ngawasan penuh, lepas dari pemantauan. Itu tidak boleh. Kalau tidak dilaku­ kan penahanan, itu men­ jadi peluang untuk lari,” kata Heri, kemarin. Menurutnya, regulasi tersebut perlu diperbaiki, sehingga dampaknya tidak adanya terpidana yang melarikan diri. “Meka­ nisme regulasi semacam ini harus diperbaiki, ja­ngan sampai lengah, makanya kejaksaan kerap bobol dari pemantauan. Kalau sudah kabur, kejaksaan juga wa­ jib menangkapnya,” ujar dosen Fakultas Hukum Unila itu. (K2) effran@lampungpost.co.id

Sejumlah Wihara di Lam­ pung, seperti Thay Hin Bio dan Bodhisttva siap menyambut perayaan Im­ lek 2567 yang jatuh pada 8 Februari 2016. Pengurus Wihara Thay Hin Bio, Marto Jano, me­ ngatakan semua pengurus dan pekerja sudah mulai mempersiapkan berbagai perlengkapan sejak 10 hari sebelum datangnya Imlek. “Hari ini kami masih ber­ siap-siap untuk pemasangan tempat lilin. Mudah-mudah­ an sehari sebelum perayaan Imlek bisa selesai secara keseluruhan,” kata Marto, saat ditemui di Wihara Thay Hin Bio, Rabu (3/2). Menurutnya, pada pe­ rayaan malam Imlek, di Wihara Thay Hin Bio juga akan digelar atraksi barong­ sai dan pesta kembang api. Dari pengalaman tahuntahun sebelumnya, kata Marto, jemaat yang hadir di Wihara Thay Hin Bio pada malam Imlek bukan hanya berasal dari Lam­

pung, melainkan juga dari luar daerah se­perti Jakar­ ta. “Mereka yang ber­asal dari luar daerah Lampung juga ikut merayakan di wihara ini,” ujarnya. Ia menjelaskan selain se­ bagai wihara tertua, Thay Hin Bio juga merupakan warisan atau cagar budaya yang akan terus dijaga ke­ lestariannya. Klenteng ini usianya lebih dari 160 ta­ hun atau berdiri sebelum letusan Gunung Krakatau pada 1883. “Wihara ini sudah menjadi tempat wisata, tidak ada yang berubah dari bentuk ba­ ngunan hanya dipercantik dengan terus dibenahi.” Pada perayaan Imlek ta­ hun ini, Wihara Thay Hin Bio mempersiapkan 200 pasang lilin besar dan sekitar 400 ratus lilin kecil. Pantauan Lampung Post di Wihara Bodhisattva, kemarin, ratus­ an lampion sudah dipasang pekerja untuk menyambut perayaaan Imlek 2567 tahun ini. (EBI/K1)

Soal Gusti, Polda Diminta Penuhi Petunjuk Jaksa TIM kuasa hukum Gusti alias Gustam, anggota Badan Poli­ si Pamong Praja Kota Ban­ dar Lampung, menyerah­ kan surat kepada Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin, Rabu (3/2). Mereka meminta polisi segera memenuhi pe­ tunjuk Kejati Lampung soal kasus City Spa. Surat yang diserahkan kepada staf Polda Lampung itu meminta Kapolda segera memerintahkan Direktur Reserse Kriminal Umum memenuhi petunjuk Kejati. Syafruddin, kuasa hu­ kum Gusti, tersangka kasus dugaan perzinaan, menga­ takan surat yang disam­ paikan kepada Kapolda berisi permintaan agar Polda Lampung segera me­ menuhi petunjuk jaksa. “Intinya, surat yang kami sampaikan kepada Kapolda agar memerintahkan Dirkri­ mum Polda Lampung segera menetapkan tiga anggota Pol PP yang ikut serta dan kepala Satpol PP yang memerin­ tahkan menjadi tersangka. Saya juga mengharapkan Kapolda menerima kami mengadakan audiensi. Kami ingin menanyakan kenapa tidak dipenuhi P19 kejak­ saan,” kata Syaffuddin usai menyerahkan surat ter­sebut di Mapolda Lampung, ke­ marin. Menurut dia, permintaan

itu bukan tanpa landasan. Pasalnya, sesuai petunjuk PLH Aspidum atas nama Kajati Lampung melalui surat No. B-4126/N.8.4/ Ep.1/11/2015 tanggal 18 No­ vember 2015 dan surat No. B-435/N.8.4/Ep.1/12/2015 tanggal 15 Desember 2015 yang diserahkan ke pe­ nyidik, berisi tentang petun­ juk kepada penyidik agar se­ tiap orang yang melakukan, menyuruh, melakukan, dan turut melakukan perbuatan dapat dipertanggungjawab­ kan secara pidana dan dia­ jukan dalam berkas terpisah dengan mempersangkakan pasal 289 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) Ke-1 KUHP atau Pasal 335 Ayat (1) Ke-1 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) KUHP. “Ini sudah berbulanbulan, ada apa? Padahal, bukti itu sudah cukup menjadikan mereka seba­ gai tersangka,” kata dia. Menurut Syaffuddin, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung da­ lam menangani perkara ini telah melanggar Pasal 138 Ayat (2) KUHAP dan melang­ gar asas perlakuan yang sama atas diri setiap orang di muka hukum. “Maka, kami mohon kepada Kapol­ da segera memerintahkan Dirreskrimum memenuhi petunjuk jaksa tersebut,” kata dia. (DEN/K2)


kamis, 4 februari 2016

INFRASTRUKTUR

LAMPUNG POST

6

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

BUDI DAYA LAUT. Repcil Lampung post melihat budi daya laut di Balai Besar Perikanan Budi Daya Laut (BBPBL).

BBPBL Kembangkan Teripang Bernilai Ekonomis Teripang yang sering disebut sebagai timun laut memiliki nilai gizi tinggi, lezat, serta bermanfaat buat kesehatan manusia. Tidak heran jika hewan laut ini memiliki nilai eknomis yang tinggi. SETIAJI BINTANG PAMUNGKAS

M

ENJELANG perayaan Imlek, permintaan teripang mengalami peningkatan. Hal itu karena dalam tradisi masyarakat Tionghoa, teripang menjadi salah satu menu makanan favorit yang disajikan pada malam Imlek. Selain nikmat, teripang yang sering disebut sebagai timun laut ini ternyata memiliki nilai gizi dan protein tinggi serta bermanfaat buat kesehatan manusia. Tidak heran jika hewan laut ini memiliki nilai eknomis yang tinggi. Selama ini banyak nelayan mengambil teripang langsung dari alamnya, yakni di dasar laut. Jika dilakukan eksploitasi besarbesaran, teripang yang bernilai ekonomi tinggi bisa punah. Oleh karena itu, pemerin­

tah melalui Direktorat Jenderal Perikanan Budi Daya, Kementerian Kelautan dan Perikanan, berupaya melakukan pemijahan atau budi daya teripang. Upaya budi daya teripang ini dilakukan Balai Besar Perikanan Budi Daya Laut (BBPBL) yang berada dalam naungan Kementerian Kelautan dan Perikanan, melalui Direktorat Jenderal Perikanan Budi Daya. Kepala BBPBL Lampung Mimin Abdul Hamid, melalui Kepala Seksi Kerja Sama dan Informasi Evalawati, mengatakan pihaknya sedang melakukan uji coba teknologi ter­ hadap salah satu biota laut, yaitu teripang pasir (Holothuria scabra). Hewan laut ini diyakini memiliki prospek menjanjikan untuk menyejahterahkan nelayan budi daya. “Permintaan pasar cen­ derung meningkat yang ditunjang dengan harga jualnya sangat tinggi,” ujar dia. Dia menambahkan harga teripang yang mahal mendorong nelayan melakukan pe­ nangkapan teripang secara intensif di alam. “Oleh sebab itu, kami terus mencoba teknologi pembudidayaan dan pengembangan, tetapi belum mapan dan belum stabil. Namun, peluang untuk mengembangkan teripang pasir cukup cerah,” ujar Evalawati. Menurut dia, sejak 2013 teripang pasir kembali dikembangbiakkan dan cukup berhasil. “Sudah kami diseminasikan ke nelayan Sidodadi, Pesawaran, yang notabene mereka adalah pengumpul teripang dari alam secara tradisional. Kami kembali melakukan uji coba untuk mempercepat pertumbuhan teripang yang memang agak lambat pertumbuhannya dan sulit kalau di­ terapkan ke nelayan. Jadi, butuh penelitian lanjutan,” ujarnya. Pihaknya juga kerja sama dengan Marinir untuk mempelajari dan meningkatkan sosialisasi ke masyarakat nelayan. “Mereka minta bantuan benih ke sini (BBPBL), guna meningkatkan sosialisasi dan membantu nelayan untuk mengembangkan teripang.” Ternyata, kata Eva, teripang juga menjadi daya tarik tersendiri bagi perusahaan besar. Salah satu perusahaan asal Belanda yang berdiri di Bengkulu pernah mendatangi BBPBL untuk belajar membudidayakan teripang. “Namun, untuk sementara kami hentikan dahulu karena kami ingin mengembangkan dan memapankan dulu hingga paten dan dikenal sebagai komoditas asli milik Indonesia, baru kami bisa berbagi ilmu. Kalau kami berikan sekarang, nanti teknologi kami dicaplok mereka. Itu yang dikhawatirkan karena mereka pasti kan memiliki tenaga dan dana yang mumpuni untuk melakukan riset dan uji coba teripang. Kami tunggu satu tahun dahulu,” kata dia. Pihak BBPBL meyakini pada 2017 teknologi teripang pasir sudah mapan dan bisa

n ANTARA/EKHO ARDIYANTO

TERIPANG EKSPOR. Pekerja mengambil teripang untuk ditimbang di Pelabuhan Paotere, Makassar, Sulsel, Kamis (2/1). Teripang tersebut diekspor ke beberapa negara, seperti Korea, Tiongkok, Singapura, dan Malaysia.

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

PENCEMARAN LAUT. Anak-anak bermain dan berenang di pinggir pantai yang penuh dengan sampah dan mengeluarkan bau busuk di tepi Pantai Pesisir Sukaraja, Bandar Lampung, Selasa (19/1). diterapkan ke nelayan pembudidaya. “Mudah-mudahan bisa mapan dan bisa segera didiseminasikan ke petani secara luas. Saat ini kami mengembangbiakkan teripang melalui 100 induk teripang dan benih yang sedang dilakukan pembesaran berjumlah 130 ekor dengan bobot 5 sampai 30 gram,” ujar dia. Harga pasaran timun laut ini cukup tinggi. Untuk teripang pasir kering atau yang sudah dijemur mencapai Rp1,5 juta hingga Rp2 juta/kg. ”Tentu amat menguntungkan dan kami yakin teknologi teripang pada 2017, apabila sudah dipatenkan, akan meningkatkan kesejahterahan petani atau pembudi daya teripang secara signifikan.”

Kualitas Laut Memburuk BBPBL Lampung di Hanura, Pesawaran, memantau sejak 2000 kualitas perairan di pesisir Lampung kian memburuk akibat polusi zat kimia. Hal tersebut tentu memjadi pemicu menurunnya kualias budi daya perikanan. Oleh sebab itu, BBPBL berharap kepada pemerintah daerah untuk melakukan penge­lolaan tata ruang di wilayah pesisir. ”Di wilayah Teluk Lampung kan banyak

pembudi daya teripang dan ikan. Kini sudah mulai banyak keluhan dari pembudidaya karena pencemaran laut,” kata Evalawati. Ia mamaparkan penyebab menurunnya kualitas air laut yaitu berdekatannya usaha maritim yang menggunakan bahan kimia dan budi daya yang ramah lingkungan. ”Biasanya petambak udang menggunakan obat-obatan untuk produksi udang mereka dan membuang air limbah ke laut tanpa ada pengolahan terlebih dulu. Seharusnya, untuk perusahaan yang tertib ada sistem filterisasi sehingga air yang dibuang sudah bersih dari bahan berbahaya.” Selain itu, pertanian yang letaknya dekat dengan laut juga punya andil dalam penurunan kualitas air laut. ”Pertanian tentu menggunakan pestisida. Ketika hujan, zat kimia itu akan terbawa ke laut. Perlu ada pemisahan tata ruang ketiga sektor tersebut dari instansi terkait,” ujar Kasi Kerja Sama dan Informasi BBPBL itu. Pencemaran zat kimia tersebut berdampak signifikan pada pertumbuhan dan kehidupan hewan laut, terlebih yang sedang dilakukan pembudidayaan. (AJI/R7). setiaji@lampungpost.co.id


kamis, 4 februaRI 2016

BERITA UTAMA

LAMPUNG POST

7

Tiga RS Diduga Terlibat

Penjualan Ginjal Tiga rumah sakit yang terindikasi terlibat dalam sindikat penjualan ginjal berinisial C, AW, dan C. WIWIK HASTUTI

T

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

PEMBAHASAN TAMBANG PASIR. Asisten II Bidang Ekbang Adeham (tengah) yang juga ketua tim penertiban tambang ilegal memimpim rapat pembahasan tindak lanjut tim penertiban, di ruang rapat asisten, kompleks kantor gubernur Lampung, Rabu (3/2).

Masyarakat Sambut Perbentukan Dewan Perpustakaan PEMBENTUKAN Dewan Perpustakaan Lampung yang akan dibentuk pemerintah daerah melalui Badan Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi Daerah (BPAD) Provinsi Lampung mendapat perhatian dan respons dari masyarakat Lampung, baik dari akademisi hingga pemerhati perpustakaan. Salah satunya Diana Ami­ sani. Master perpustakaan dari University of Wales, ­Aberystwyth United Kingdom (Inggris), ini menyampaikan apresiasi kepada Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Provinsi Lampung yang sudah mengusulkan untuk dibentuk Dewan Perpustakaan kepada Gubernur dan langsung direspons baik

oleh orang nomor satu di Lampung tersebut. “Masyarakat Lampung berharap ada perubah­ an yang lebih baik bagi kemajuan perpustakaan. Semoga anggota Dewan Perpustakaan nanti adalah orang-orang yang punya kompetensi di bidang perpustakaan dan benar-benar memiliki komitmen untuk memajukan perpustakaan di Lampung, jadi tidak asal tunjuk atau asal pilih,” ujar Diana yang juga aktivis perempuan Lampung ini saat dihubungi Lampung Post, kemarin malam (4/2). Harapan senada disampaikan Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah Lampung (UML) Dalman.

Ia memberikan acungan jempol jika pembentukan Dewan Perpustakaan tersebut terealisasi dengan baik. Mengingat, di Indonesia baru ada beberapa provinsi yang membentuknya, di antara­ nya di DI Yogyakarta, Kali­ mantan, dan DKI Jakarta. “Hal ini akan menjadi prestasi bagi Lampung, ka­ rena baru beberapa provinsi yang telah terbentuk Dewan Perpustakaan dan Lampung akan menjadi pionir untuk wilayah Sumatera,” ujarnya. Hal senada disampaikan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Lampung Agus Ha­ diawan. Agus menyambut baik pembentukan Dewan

Perpustakaan Lampung. Namun, sebelum dibentuk, ia mengusulkan supaya digelar focus group discussion (FGD) yang melibatkan dinas terkait, akademisi, pemerhati perpustakaan, masyarakat yang punya background di bidang perpustakaan, dan organisasi profesi pustakawan guna menyusun rancangan kepengurusannya. Ketua Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Provinsi Lampung ketika dimintai komentarnya tentang hal ini mengaku bersyukur jika banyak masyarakat Lampung yang begitu peduli dan memikirkan kemajuan perpustakaan. (AST/U2)

Pengusiran Ahmadiyah Jangan Sampai Terjadi

Cegah Kanker, BKKBN Kampanyekan Deteksi Dini

WAKIL Ketua Setara Institute Bonar Tigor Naipospos menegaskan rencana pe­ ngusiran warga Ahmadiyah di Kabupaten Bangka yang akan jatuh tempo pada 5 Fe­ bruari ini tidak boleh terjadi. Untuk itu, diperlukan sikap tegas dari berbagai pihak, yakni Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, Gubernur Bangka Belitung Rustam Effendi, dan DPRD Kabupaten Bangka. Menurut Bonar, jika pe­ ngusiran tersebut sampai menjadi kenyataan, hal itu akan menjadi preseden bagi daerah lain untuk melakukan hal yang sama. “Daerah lain bisa mencontoh apabila memiliki persoalan yang sama, padahal Pemda harus­nya melindungi warganya,” kata Bonar, di Jakarta, Rabu (3/2). Bonar memgapresiasi sikap mendagri yang telah meminta Bupati Bangka Tarmizi untuk mencabut surat pengusiran. Namun

SEJAK 2005, pada 4 Fe­ bruari diperingati sebagai Hari Kanker Sedunia. Peringatan tersebut untuk meningkatkan kepedulian pada kanker dan langkah pencegahan, deteksi dini, maupun pengobatannya. Untuk itu, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Lampung pun ikut ambil bagian dalam event tersebut. Institusi ini be­ kerja sama Yayasan Kanker Indonesia (YKI) menggelar aksi simpatik dengan membagikan bunga dan selebaran tentang kanker kepada pengguna jalan di Bundaran Tugu Adipura, Enggal, Bandar Lampung, Rabu pagi (3/2). Aksi ini sekaligus untuk mengampanyekan deteksi dini agar kita terhindar dari kanker. Bahkan, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung Paulina JS membacakan orasi untuk membangun kesadaran dan kepedulian masyarakat bahwa kanker saat ini bukanlah sesuatu di luar kemampuan kita. Menurut Paulina, ada hal yang dapat dilakukan agar kita terhindar dari kanker, yaitu menerapkan hidup sehat dengan melakukan

sayang, bupati Bangka ngotot tidak melaksanakan perintah itu. Karena itu, perlu tekanan dari berbagai pihak, khususnya gubernur dan DPRD Kabupaten Bangka sesuai UndangUndang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemda. “DPRD harus bertindak, Pemprov juga harus mendesak, gubernur harus mencabut surat dan membatalkan surat yang dibuat daerah di bawahnya. Kemendagri segera melakukan koordinasi dengan kepolisian untuk mencegah upaya paksa mengusir (Ahmadiyah),” ujarnya. Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Soedarmo mengatakan pihaknya masih menunggu upaya pemerintah daerah setempat. Namun, ia juga mengatakan kendala yang dialami Pemda, yakni permintaan itu dari warga Srimenanti. (MI/U2)

deteksi dini. “Kanker harus ditanggulangi sejak dini. Kalau dari anak-anak sudah terbiasa berpola hidup sehat dan terus beraktivitas, akan mengurangi risiko kanker,” ujarnya. Sementara diperkirakan kanker akan menjadi pembunuh nomor 1 di dunia pada 2030 mendatang ka­ rena itu sosialisasi pencegahan kanker sejak dini ha­ rus dilakukan. Masyarakat harus tahu bahaya-bahaya pola hidup yang tidak sehat. Misalnya anak-anak yang merokok sejak usia 10 tahun, bisa terkena kanker pada usia 40 tahun. Karena itu, sosialisasi pencegahan kanker sangat penting. Terkait hal itu, BKKBN saat ini menggencarkan sosialisasi mengenai penyakit kanker, khususnya kanker serviks (vagina). Sementara dalam aksi simpatik tersebut disambut antusias para pengguna jalan. “Aksi ini bagus sekali karena meng­ ingatkan kepada kita akan bahaya kanker. Karena penyakit ini banyak menyerang wanita, seperti kanker payudara dan kanker serviks,” ujar Sopi, warga Kedaton, Bandar Lampung. (AST/U2)

IGA rumah sakit (RS) yang berada di Jakarta diduga terlibat dalam sindikat penjualan ginjal. Informasi itu diperoleh dari hasil penyidikan dan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dan korban yang membenarkan kasus tersebut. Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komjen Anang Iskandar mengatakan tiga rumah sakit yang terindikasi itu berinisial C, AW, dan C. “Tiga rumah sakit itu diduga sebagai lokasi pemeriksaan para korban,” ujarnya, Rabu (3/2). Sejauh ini penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri yang menangani perkara sedang melakukan pendalaman guna menuntaskan kasus penjualan ginjal ilegal itu. Penyidik juga berupaya mencari tahu kemungkinan adanya sindikat penjualan organ tubuh selain ginjal. Anang menjelaskan dalam kasus itu pihaknya baru menetapkan tiga tersangka, yakni Yana Priatna alias Amang, Dedi Supriadi, dan Herry Susanto alias Herry. “Sudah delapan saksi yang diperiksa. Sementara barang bukti yang disita berupa 2 ponsel, buku tabungan, kartu ATM, kartu kredit, 1 unit CPU, dan dokumen-

dokumen terkait korban.” Senada disampaikan Kepala Bagian Analisis dan Evaluasi Bareskrim Polri Kombes Hadi Ramdani. Menurutnya, para pelaku sengaja menyasar kalang­an menengah ke bawah yang terdesak kebutuhan ekonomi. Modus kejahatan de­ngan menawarkan uang Rp50 juta apabila korban bersedia menyerahkan ginjal­nya kepada tersangka. Mayoritas yang menjadi

Ginjal para korban dijual kepada calon pembeli seharga Rp200 juta— Rp300 juta. korbannya adalah pekerja kasar, seperti sopir angkut­ an umum, petani, tukang ojek, yang berdomisili di wilayah Jawa Barat, se­perti Bandung, Soreang, dan Garut. Rentang usia korban antara 20—30 tahun. “Prosesnya mulai dari pengecekan kesehatan hingga operasi pengambilan ginjal ini dilakukan di rumah sakit. Ginjal para korban itu kemudian dijual tersangka sekitar Rp200 juta—Rp300 juta kepada calon pembeli,” kata Hadi. Menurutnya, penyidik juga tidak akan memberi-

kan tindakan hukum ter­ hadap penerima donor ginjal. Alasannya, penerima donor ginjal yang masih memerlukan perawatan itu telah melakukan pem­ bayaran sesuai prosedur dan ketentuan. Kasubnit II Subdit III Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri AK Chuck Putranto menambahkan penyidik akan berkoordinasi dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) serta Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK). Koordinasi dengan IDI bertujuan mencari tahu seperti apa prosedur ­operasional standar (SOP) terkait transplantasi ginjal. Sementara LPSK dibutuhkan peranannya untuk menemui korban agar bersedia diperiksa dan memberikan keterangan kepada polisi. Sayangnya, penyidikan yang dilakukan polisi sedikit terkendala karena sejumlah korban yang telah menjual ginjalnya mengaku takut untuk memberikan kesaksian. Sementara ketiga tersangka terbukti bersalah dan kini meringkuk di balik jeruji besi Bareskrim Polri. Mereka dijerat Pasal 2 Ayat (2) UU No. 21 Tahun 2007 tentang TPPO, jo Pasal 62 Ayat (3) UU No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. Ancaman hukuman di atas 5 tahun penjara. (MI/U2) wiwikhastuti@lampungpost.co.id

Indonesia Impor Beras 921 Ribu Ton KEMENTERIAN Perdagangan menyatakan realisasi beras impor yang sudah masuk ke Indonesia mencapai 921 ribu ton. Beras impor tersebut berasal dari Thailand dan Vietnam. Jumlah tersebut masih kurang 579 ribu ton dari usulan Perum Bulog yang sebesar 1,5 juta ton. “Usulan Bulog 1,5 juta ton dan sudah terealisasi 921 ribu ton sampai saat ini. Itu sudah masuk ke Bulog,” ujar Direktur Jenderal Perdagang­ an Dalam Negeri Kemendag Srie Agustina saat ditemui di Gedung Nusantara I DPR, Jakarta, Rabu (3/2). Beras-beras itu, kata Srie,

sudah masuk ke pasar melalui operasi pasar Bulog. Pihak Bulog pun ditugaskan pemerintah untuk terus melakukan operasi pasar. Saat ini, imbuh Srie, posisi stok beras Bulog menjadi sekitar 1,7 juta ton. Jumlah itu dinilainya akan terus bertambah karena bulan ini hingga Maret sudah memasuki panen raya. “Sudah banyak itu (1,7 juta ton) dan ini akan terus OP (operasi pasar). Apalagi, Fe­ bruari dan Maret akan panen lagi kan,” kata Srie. Bulog sendiri sudah me­n etapkan harga beras dari operasi pasar sebesar Rp8.300/kg. Namun, menurut Persatuan Penggilingan

Padi dan Pengusaha Beras Indonesia (Perpadi), beras dari operasi pasar Bulog dijual Rp7.900—Rp8.000/kg. Terkait rantai distribusi, Srie mengatakan harga beras tidak semurah dengan harga yang dibeli di petani karena butuh proses produksi. Karena itu, penambahan biaya produksi tidak bisa dikatakan sebagai margin perdagangan. Dia pun beranggapan margin pedagang seharusnya tidak lebih dari 15%. “Memang beberapa komoditas memang ada yang harus dibenahi. Kalau kata Pak Mendag, akan dikelola rantai pasokan,” ujar Srie. (MI/U1)

n DOKUMENTASI LAMPUNG POST

AKSI SIMPATIK. Kepala BKKBN Provinsi Lampung Paulina JS, didampingi Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Lampung D Jamal, saat membacakan orasi untuk membangun kesadaran dan kepedulian masyarakat agar menerapkan hidup sehat supaya terhindar dari kanker dalam aksi simpatik di Bundaran Tugu Adipura, Enggal, Bandar Lampung, Rabu pagi (3/2).

Rumah Jessica Digeledah Lagi PENYIDIK Subdit Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya kembali menggeledah kediaman Jessica Kumala Wongso (27), tersangka pembunuh Wayan Mirna Salihin (27), di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Rabu (3/2). Penggeledahan berlangsung sejak pukul 09.30 sampai 13.30. Dari lokasi perkara, petugas kemudian

menyita sejumlah benda, berupa laptop, CPU rusak, alat pengeras suara, dan tisu bekas yang berada di toilet. “Semua itu diambil dari kamar Jessica. Ada 15 polisi yang datang dan kami persilakan karena tidak ingin sampai ribut hingga di­ dengar tetangga. Intinya, kami membantu polisi untuk menemukan siapa ter-

sangka sebenarnya,” ujar Yudi Wibowo Sukinto, kuasa hukum Jessica, kemarin. Yudi menjelaskan tim pe­ nyidik datang sembari membawa surat perintah penggeledahan yang ditandatangani Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komi­ saris Besar Krishna Murti. Penyidik juga masih me­ ngumpulkan keterangan

guna penguatan alat bukti dengan memeriksa sejumlah saksi, seperti suami dan saudara kembar Mirna, Arief Soemarko dan Sendy, serta Hani, rekan Mirna yang ikut berada di lokasi perkara di Kafe Olivier, Mal Grand Indonesia. Arief dan Sendy yang menjalani pemeriksaan selama lima jam sejak pukul 10.00,

Rabu (3/2), tidak banyak bercerita seputar materi pertanyaan yang diajukan penyidik. Keduanya mengaku diperiksa untuk melengkapi berita acara perkara (BAP). “Iya, cuma melengkapi yang kelupaan dan kami lengkap lagi. Semuanya (kerabat) kan dipanggil dan saya siap (dikonfrontasi dengan Jessica),” ujar Sendy. (MI/U2)


RAGAM

Kamis, 4 Februari 2016

LAMPUNG POST

8

BURAS

Revisi UU KPK, Pelemahan Sistemik!

n ANTARA/HAFIDZ MUBARAK A

MUI NYATAKAN GAFATAR SESAT. Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Ma’ruf Amin (kedua kanan) bersama Ketua Komisi Fatwa Hasanuddin AF (kedua kiri), Ketua Bidang Fatwa Khuzaenah T Yonggo (kiri), dan Sekretaris Komisi Fatwa Asrorun Niam menunjukkan draf tentang fatwa organisasi Gafatar di Jakarta, Rabu (3/2).

MUI Bina Eks Gafatar secara Aktif KETUA Majelis Ulama Indo­ nesia (MUI) Ma’ruf Amin me­ngatakan pihaknya bersama pemerintah melakukan dua tindakan ter­hadap ang­g ota eks organisasi terla­rang Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar). Tindakan itu mem­b erikan pembinaan dan melakukan pencegahan. “Pertama, pembinaan ke­pa­da mereka yang sudah ter­kena ajaran Gafatar. Jadi, re­habilitasi sifatnya. Ke­dua, pencegahan kepada ma­­syarakat supa­ ya tidak ter­­kena (aliran Gafatar),” ujar­­nya saat jumpa pers di kan­­tor MUI, Jakarta, Rabu (3/2). Ia menyampaikan pembinaan kepada eks peng­ikut Gafatar akan dilakukan secara aktif, sehingga mereka tidak kembali lagi ke ajarannya. Terkait pencegah­ an, MUI akan melakukannya melalui organ-organ komisi dakwah MUI. Hal itu diutarakannya setelah MUI menyatakan aliran Gafatar sesat dan menyesatkan. Ma’ruf menyampaikan fatwa tersebut dikeluarkan dengan

landasan Gafatar merupakan metamorfosis dari Al-Qiyadah Al-Islamiyah. Selain itu, Gafatar juga menggunakan ajaran Milah Abraham serta mencampuradukkan antara Islam, Nasrani, dan Yahudi. Kendati demikian, ia menekankan pemerintah dalam hal ini wajib membina eks pengikut Gafatar, yakni mengembalikan mereka ke jalan yang benar serta tetap melindungi mereka. Ia pun mengingatkan kepada masyarakat agar tidak menolak eks pengikut Gafatar di lingkungannya. Di Lampung, satu keluar­ ga anggota eks Gafatar asal Dusun Sidomaju, Desa Sidodadi, Kecamatan Way Lima, Pesawaran, pulang. Keluarga yang terdiri dari suami, istri, serta anaknya tiba di Pemkab, Rabu (3/1), sekitar pukul 03.00. Berdasarkan data dan ala­ mat dari KTP, suami berna­ ma Nuryadi (29), Yuliani (24), dan anaknya Jenita Au­ lia (5). Sebelum ber­gabung de­ngan Gafatar, me­reka tinggal bersama mer­tuanya, Dimin. (MI/AMR/OGI/R6)

Pembebasan Lahan Tol Rampung April Salah satu hambatan dalam proses pembebasan lahan ialah belum turunnya pencairan uang ganti rugi dari Pemerintah Pusat. FIRMAN LUQMANULHAKIM

P

EMBEBASAN lahan jalan tol trans-Suma­ tera (JTTS) sepanjang 30 km dari Bakauheni— Sidomulyo, Lampung Selatan, ditargetkan selesai April mendatang. Lambatnya proses tersebut sempat mendapatkan keluhan dari pengembang PT Waskita Karya. Ketua Tim Percepat­an Pembangunan JTTS Bakauheni— Terbanggibesar Adeham mengatakan salah satu hambatan soal pembebasan lahan tersebut ialah belum turunnya pencairan uang ganti rugi dari Pemerintah Pusat. “Sebenarnya enggak ada hambatan, hanya menunggu pencairan uang ganti ruginya. Untuk yang sambungan 8,9 km di Bakauheni sampai

30 km di Sidomulyo, mudahmudahan April ini sudah bisa selesai,” kata Adeham, di ruang kerjanya, Rabu (3/1). Terkait penyelesaian pembebasan lahan sepanjang 140 km, dari Bakauheni— Terbanggibesar, Adeham menegaskan Pemprov akan menjamin prosesnya sudah selesai pada Juni 2016 atau sesuai jaminan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Namun, hal tersebut berbeda dengan pernyataan Kepala BPN Lampung Iing Sarkim yang sebelumnya menargetkan pembebasan ke­ seluruhan selesai Mei 2016. Adeham enggan mengomentari sikap pesimistis pihak PT Waskita Karya. Pengembang tersebut sebe­ lumnya mengaku akan kesu­ litan menyelesaikan gate to gate sepanjang 10 km di Sa-

bahbalau sebelum Idulfitri jika proses pembebasan lahan tidak selesai paling lambat Maret 2016. “Soal itu, saya enggak bisa komentar. Mungkin ada pemikiran lain dari mereka. Kalau saya, berdasarkan jaminan Pak Menteri, Juni 2016.”

Baru 13,9 Km Anggota Tim Pengadaan Tanah Pembangunan JTTS I Ketut Sukerta mengatakan sampai saat ini pembebasan lahan dari Bakauheni—Natar baru mencapai 13,9 km. Menurut Ketut, panjang lahan yang telah dibebaskan berada di wilayah Bakauheni, Desa Hatta, dan Desa Sabahbalau, Kecamatan Jatiagung. Untuk Desa Sukabaru hingga kini masih dalam tahap penghitungan ganti ruginya oleh tim appraisal. (TOR/K1) firman@lampungpost.co.id

Tim Tambang Pemprov Tantang Balik PT JJP SURAT somasi perusahaan tambang PT Jaya Pacific Propertindo (JPP) berbuntut panjang. Bukannya takut, tim monitoring dan pene­gakan hukum tambang ilegal (illegal mining) Provinsi Lampung justru menantang balik perusahaan pengeruk pasir itu dan memberi waktu tiga hari untuk mencabut somasi atau berlanjut ke ranah hukum. “Kami memberikan 3 x 24 jam untuk ketegasan PT JPP

sikapnya apa, terkait somasi yang dilayangkan kepada kami,” kata Ketua Tim Penertiban Tambang Ilegal Adeham, usai rapat pembahasan tindak lanjut tim penertiban di ruang rapat asisten, di kantor gubernur Lampung, Rabu (3/2). Turut hadir juga perwakilan dari dua perusahaan tambang pasir di Pasirsakti, Lampung Timur, PT JPP dan PT Curah Laju Utama (CLU). Tim akan tetap menutup

sementara tambang PT JJP di Lamtim. Bahkan, mereka akan menutup permanen jika perusahaan tidak juga mengindahkan. “Apabila ingin melanjutkan usahanya, perizinan harus diperbarui dan dilengkapi surat-suratnya. Itu pun masih menunggu apakah disetujui gubernur atau tidak (pembaruan izin) ini,” kata Adeham. Untuk PT CLU diberikan waktu satu pekan ke depan

untuk memenuhi persyarat­ an izin tambangnya. Kepala Inspektur Lampung Sudarno Eddi meng­ ungkapkan adanya pemalsuan tanda tangan penjabat (Pj) bupati pada dokumen perizinan PT JJP. “Izin tidak terdaftar, tanda tangan discan, dokumen asli banyak yang tidak jelas.” Menanggapi itu, perwakil­an PT JPP mengatakan pihaknya telah menganto­ngi izin per-

tambangan pada 2011 dari Bupati Lamtim Satono dan diperbarui kembali pada era Bupati Erwin Arifin. “Kami juga sudah urus melalui Distamben provinsi, namun tidak ada tanggapan,” ujarnya. Direktur Utama PT CLU Baharuddin menyatakan kesiapannya melengkapi persyaratan perizinan. “Kami mohon ke Pemda Lampung. Kami berjanji terkait IUP akan diurus,” kata dia. (MAN/U2)

Penyelenggara Munaslub Golkar Kepengurusan Riau KETUA Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie dan Wakil Ketua Umum Agung Laksono melakukan pertemuan di kediaman Wakil Presiden Jusuf Kalla, Rabu (3/2). Hasil pertemuan memutuskan kepanitian munaslub adalah kepeng­urusan Munas Riau. Dalam pertemuan itu, Agung dan Ical sama-sama menggenakan pakaian berwarna putih. Menurut JK, kepanitian munaslub disesuaikan dengan keputusan Menteri Hukum dan HAM atas dihidupkannya kembali kepengurus­an Golkar hasil Munas Riau dengan posisi Ketua Umum Aburizal dan Wakil Agung. “Akan dirapatkan di DPP, posisinya Ketua Pak ARB dan Wakil Pak Agung. Sudah satu, tidak lagi kubu,” kata JK. Pada kesempatan yang sama, Ical mengatakan pembicaraan mengenai

n ANTARA/SIGID KURNIAWAN

RENCANA MUNASLUB GOLKAR. Wapres Jusuf Kalla (tengah) selaku ketua Tim Transisi Partai Golkar menyaksikan dua petinggi Partai Golkar, Agung Laksono (kiri) dan Aburizal Bakrie (kanan), berjabat tangan seusai melakukan pertemuan tertutup di rumah dinas Wapres, Jakarta, Rabu (3/2). munaslub secara teknis termasuk mengenai pe nyelenggaranya akan dirapatkan di DPP besok (5/2). Menurutnya, kini harus ada

konsolidasi terlebih dulu. “Jadi, jangan tanya dulu mau munaslub kapan, diputuskan saja belum. Belum sampai situ, saya kira eng-

gak akan jauh. April atau Mei bisa sebelum puasa dilaksanakan,” kata dia. Sementara itu, Ketua DPD I GOlkar Lampung Alzier

Dianis Thabranie menegaskan panitia Munaslub Golkar memang harus dari kepengurusan Golkar yang diketuai Aburi­z al Bakrie, Sekretaris Idrus Marham, Bendahara Setya Novanto, dan Wakil Ketua Umum Agung Laksono. “Agung itu wakil ketua, jadi harus nurut sama ketua umum. Makanya, tidak usah neko-neko, memecah belah Golkar. SK Menkumham yang baru juga wajib ditaati pusat hingga daerah,” kata Al­zier, kemarin. Te rk a it r e n c a n a pe r ­ ubahan AD/ART, ujar Alzier, harus dilakukan sesuai mekanisme partai, bukan berdasarkan rapat pleno. “Untuk persatuan dan kebesaran, Golkar setuju saja dilakukan perubahan AD/ART, tapi memang harus sesuai mekanisme.” (UIN/MI/R6)

DPR sejak Se ­ PPNS. nin (1/2) mulai Berarti KPK ti­ menggeber re­visi dak berhak me­ UU No. 30/2002 rekrut sendiri pe­nyelidik dan tentang Komisi Pemberan­tasan pe­n yidik indeKorupsi (KPK). p e n d e n ya n g Dari draf yang kapabilitasnya diserahkan Fsesuai standar H. Bambang Eka Wijaya kebutuhan KPK. PDIP ke Balegnas DPR, seperti Dengan itu, KPK dikutip detiknews (2/2), bisa akan selalu bergantung disimak perubahannya pada penegak hukum lain merupakan pelemahan da­l am pengadaan ujung tombaknya. sistemik terhadap KPK. Dengan batas kasus yang Berikut draf revisi UU ditangani KPK pada keruKPK dari detiknews: Pasal 11: Ayat (1) huruf gian negara di atas Rp25 b, menyangkut kerugian miliar seperti di Pasal 11, negara paling sedikit Rp25 praktis KPK akan lebih miliar rupiah. Ayat (2), da- banyak kerja jadi pemlam hal tindak pidana ko- bantu polisi dan jaksa. Padahal, dalam pena­ rupsi yang tidak memenuhi syarat, seperti Ayat (1) hu- nganan korupsi, KPK lahir ruf b menyerahkannya ke karena pada kepolisian dan kejaksaan tak bisa Polri atau Kejakgung. Pasal 12A: Ayat (1) huruf diandalkan menangani kaa, penyadapan dilakukan sus korupsi. Jadi, pasal ini setelah terdapat bukti per- bukan hanya melemahkan mulaan yang cukup; di hu- KPK, melainkan juga meruf b, penyadapan atas izin lemahkan usaha bangsa tertulis dari Dewan Peng­ memberantas korupsi. awas. Penyadapan diatur Kemudian, Dewan Peng­ detail pada Pasal 12 hingga awas yang dipilih dan dihuruf f. Padahal, penyadap­ angkat oleh presiden diberi an itu andalan KPK dalam kewenangan sangat luas menangkap koruptor. dari yang bersifat teknis Pasal 37: Dijabarkan hing­ memberi izin tertulis penya­ ga Pasal 37F mengenai De­ dapan dengan syarat bukti wan Pengawas. Dewan ini awal yang cukup, hingga meng­awasi tugas dan wewe­ mengadili pimpinan KPK nang KPK, serta menggelar (untuk pelanggaran etik), sidang etik bila ada dugaan bisa membuat KPK tidak pelanggaran. Terdiri dari independen lagi—salahlima orang yang dipilih dan salah bisa di bawah kendali diangkat oleh presiden. kepentingan presiden lePasal 40: KPK berwenang wat mekanisme kekuasa­ mengeluarkan surat perin- an dewan pengawas. Ini tah penghentian penyidikan berbahaya karena KPK bisa dan penuntutan (SP3). Pasal dijadikan alat kekuasaan 43: Penyelidik KPK berasal meringkus lawan politik dari Polri yang diperbantu­ penguasa! kan di KPK. Pasal 45: Penyi­ Apalagi KPK bisa memdik KPK merupakan penyi­ buat SP3, setelah puas ladik yang diperbantukan wan politik babak belur, dari Polri, kejaksaan, dan di-SP3. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

SIAPA MENGAPA

Ditodong Anak KARENA setiap hari membacakan cerita kepada anakanaknya waktu kecil, Sekretaris DPD Demokrat Lampung Fajrun Najah Ahmad sering “ditodong” kedua anaknya untuk membeli buku. Putra dan putrinya saat ini memang sedang sekolah di SD. “Waktu kecil memang mereka dibacain cerita. Mereka melihat kami membaca buku, koran, majalah, dan lainnya. Nah, saat sudah sekolah, setiap seminggu sekali pasti mereka nodong ngajak ke toko n DOK. LAMPUNG POST buku minta dibeliin buku,” kata Fajar, panggilan akrabnya, Rabu (3/2). Karena membaca memang sudah menjadi kebutuh­ an dua anaknya, yakni Adinda Bintang Maharani dan Gemilang Rafa El-Ahmad, selelah apa pun kondisinya, dia berusaha memenuhi kebutuhan anaknya tersebut. Sebab, lanjut dia, untuk memiliki dunia bisa dilakukan dengan membaca buku sebanyak-banyaknya. “Cuma terkadang repotnya, kalau beli bukunya sekarang, dua hari ke depan sudah terbaca semua. Nah, besoknya lagi ngajak ke toko buku lagi, hehe,” ujarnya. (UIN/R6)

WAT WAT GAWOH

Bukan pada Tempatnya PERKELAHIAN yang dilegalkan alias pertarungan dalam olahraga bela diri tentu di tempat yang telah disediakan. Selain untuk keamanan peserta, juga lebih mudah juri menilainya. Nah, kik silek senangun wat khangnni, pas ngakhak api (Nah, kalau silat memang ada tempatnya, waktu mengarak pengantin). Tapi, ini perkelahian dua pramugari maskapai Delta Airlines. Namun, pilihan perkelahian mereka dinilai tidak tepat karena di dalam pesawat. Tak urung pesawat mendarat darurat dan keduanya diusir “wasit” yakni pilot. Dilaporan Aviation Herald, pesawat mendarat darurat usai perkelahian pramugari di kabin terkait masalah pekerjaan. Setelah normal, pesawat dengan 300 penumpang melanjutkan perjalanan dan penumpang mendapat voucer perjalanan sebagai permintaan maaf. Api guwai muneh kuti minan, mujor mak gugokh plin no. Wat-wat gawoh (Apa kelakuan kalian bibi, untung tidak jatuh pesawatnya. Ada-ada saja). (MTVN/R6)


BISNIS KORPORASI

Nonton bareng pada 7 Februari, pukul 20.30, pertandingan antara Chelsea FC vs Manchester United dengan menggandeng komunitas bola. DIAN WAHYU KUSUMA

H

OTEL Novotel Lam­ pung di Jalan Gatot Subroto No. 136, Bandar Lampung, member­ ikan suguhan terbaik bagi setiap tamunya. Di 2016, Novotel Lampung melun­ curkan program terbaru­ nya. Novotel Lampung akan memuaskan para penggila bola di Kota Bandar Lam­ pung dengan mengadakan acara nonton bareng pada 7 Februari, pukul 20.30, pertandingan antara Chel­ sea vs Manchester United dengan menggandeng ko­ munitas bola yang ada di Bandar Lampung. Marketing Communica­ tion Hotel Novotel Irmaylin Malau mengatakan suguhan ini ini dapat dinikmati di No­ votel Lampung, tepatnya di lantai II Minister Room yang dilengkapi dengan big screen dan sound system yang sa­ ngat baik. Sambil menunggu pertandingan dimulai, tamu hotel juga dapat menikmati live music dan tidak lupa memberikan doorprize de­ ngan hadiah menarik. Irma menambahkan dalam acara nonton bola ini penonton dapat menikmati makanan

dan minuman dengan harga yang sangat terjangkau. Ke­ giatan nonton bareng ini akan terus dilakukan di Novotel Lampung untuk penggila sepak bola, yang memiliki ko­ munitas akan mendapat harga menarik. “Oleh sebab itu, bagi Anda yang hobi menonton bola, segera booking tempat beserta komunitasnya,” ujar Irma, kemarin.

Valentine Romantis Suasana romantis sangat tepat dihadirkan pada pe­ rayaan Valentine bersama orang terkasih. Novotel Lam­ pung juga menawarkan pa­ ket Valentine romantis untuk pasangan yang merayakan. Berbagai fasilitas serta layan­ an eksklusif disiapkan untuk memanjakan para tamu bersama pasangannya. Irma menambahkan keju­ tan spesial Valentine dengan menikmati malam di Novotel Lampung, pada 14 Februari nanti. Fasilitas yang disiap­ kan Novotel sangat eksklusif. Harga yang ditawarkan ter­ bilang terjangkau, 1 pak­ etnya hanya Rp2.135.000/ pasangan, untuk dinner dan menginap semalam. (E2) dian@lampungpost.co.id

Panasonic Lakukan Penyesuaian Karyawan PT Panasonic Gobel Indone­ sia membenarkan melaku­ kan penyesuaian terhadap karyawannya. Namun, penyesuaian karyawan ini bukan karena anjloknya per­ ekonomian, melainkan ka­ rena merger yang dilakukan oleh Panasonic itu sendiri. Associate Director PT Pana­ sonic Gobel Indonesia Achmad Razaki menjelaskan merger yang dilakukan tersebut ada­ lah pabrik Panasonic yang ada di Jakarta dengan pabrik yang ada di Surabaya. Hal ini karena Panasonic berkonsen­

trasi pada satu pabrik, yakni yang ada di Surabaya. “Sejauh yang saya tahu, itu benar tutup tetapi merg­ er, Panasonic dengan Pana­ sonic. Satu Jakarta dan satu lagi Surabaya. Ini semua dialihkan ke Surabaya kare­ na konsentrasi­nya di sana,” ujar Achmad, Selasa (2/2). Dia mengungkapkan pihaknya memberi opsi kepa­ da para karyawan yang ada di Jakarta, apakah mau ikut bergabung dengan Panasonic yang ada Surabaya atau lepas dari Panasonic. (MTVN/E2)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

Indeks VALUTA ASING

KURS JUAL 9.708,62

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI 9.606,24

DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS JUAL

KURS BELI

11.557,30

11.439,08

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

DOLLAR AMERIKA (USD) KURS JUAL 13.826,00

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.811,24

9.710,56

9.663,13

9.564,67

1.773,79

1.755,79

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 9.042,20

EURO (EUR)

KURS BELI 8.946,48

KURS JUAL 15.110,44

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

14.954,14

19.927,41

19.720,30

per Rabu, 3 Februari 2016 n Sumber Bank Indonesia

KURS JUAL

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI

KURS JUAL

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

8.551,10 batasi fasilitas 10.968,63 9.768,97 SKY View9.601,64 Cafe, yang terletak tersebut, hanya di lantai V Karaoke sampaiDOLLAR pukul 22.00. Hal terse­ DOLLAR KANADAStars (CAD)on SINGAPURA (SGD) the Rock, kembali KURS JUAL mengge­ KURS BELIbut dikarenakan KURS JUALkami harus KURS BELI lar promosi menarik untuk kenyamanan 9.512,98 8.470,16 pula menjaga 7.323,53 6.523,06 para pelanggannya. Promosi lingkungan sekitar.” DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) EURO (EUR) kali ini ialah hanya dengan Selain dapat menikmati KURS JUAL KURS BELI KURS JUAL KURS BELI melakukan pemesanan ma­ karaoke gratis dengan peme­ 7.236,27 6.438,21 13.224,82 11.775,51 kanan maupun minuman sanan minimal Rp100 ribu dengan minimal pemesanan tersebut, pelanggan juga ber­ Rp100 ribu, pelanggan ber­ hak mendapatkan voucer un­ hak mendapatkan fasilitas dian sebanyak dua buah dan karaoke. berlaku kelipatan. Voucer Manager Stars On the tersebut akan diundi pada Rock, Ali Wardhana, menga­ akhir 2016 untuk mempere­ takan dengan pemesanan butkan hadiah utama, yakni minimum tersebut, pelang­ satu unit mobil Daihatsu Ayla. gan dapat memilih satu dari Tidak hanya itu, tersedia dua tempat karaoke yang pula hadiah menarik lain­ diinginkan, yakni indoor atau nya, yakni 3 ponsel Axtron, 3 outdoor. “Kami menyediakan BlackBerry, 2 laptop, dan 30 dua perlengkapan karaoke di flashdisk Toshiba 8 Gb. kafe, yakni di dalam ruangan Ali juga mengatakan dalam maupun di luar. Pelanggan rangka menyambut ulang bebas memilih tempat dia tahun Stars On the Rock ke­ hendak menyalurkan suara dua yang jatuh pada 25 Feb­ merdunya,” ujarnya, Selasa ruari, pihaknya telah me­ (2/2) malam. nyiapkan hadiah menarik, Lalu, pihaknya juga mem­ yakni satu buah tiket pesawat batasi waktu untuk pelanggan Lampung—Bandung. “Tiket menikmati fasilitas karaoke berlaku untuk penerbangan tersebut, yakni hanya selama di Februari sampai dengan satu jam. “Kami juga mem­ akhir Maret,” kata dia. (*4/E2)

9.161,00

8.161,00

Produk Baru SOS Lindungi Keluarga dari Kuman SOS, produk pembersih dari Tempo Scan, berkomitmen melindungi setiap keluarga Indonesia, dengan mem­ perkenalkan rangkaian SOS antibakteri di Jakarta, Rabu (3/2). Acara dihadiri artis Ca­ rissa Putri dan praktisi ke­ sehatan, Stella Margaretha. SOS antibakteri merupakan advanced formula dari rang­ kaian pembersih lantai dan pencuci S0S yang makin dapat diandalkan karena mampu membunuh kuman dan virus hingga 99%. Marketing Director PT Bar­ clay Product dari Tempo Scan Benny Setiawan mengatakan kuman maupun virus dapat dijumpai di mana saja. Apalagi tingginya mobilitas dan aktivi­ tas di luar rumah menjadi awal penularan kuman dan virus

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

9

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

7.085 15.492 29.267 52.095 16.217 14.390 1.756 8.536 500.600/gr

per Rabu, 3 Februari 2016 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

Makan di Sky View Cafe Dapat Gratis Karaoke DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

KOMODITAS

KURS BELI

13.688,00

LAMPUNG POST

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

KURS JUAL

DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Hotel Novotel Ajak Nonton Bareng

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

yang potensial me­nimbulkan berbagai penyakit. Kemudi­ an, perubahan cuaca yang tidak menentu yang memicu perkembangbiakan kuman dan virus secara progresif. “Oleh sebab itu, penting menjadikan rumah sebagai benteng utama keluarga agar terlindung dari kuman yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit,” kata dia. SOS adalah merek yang me­ mahami kebutuhan rumah tangga untuk memiliki rumah sehat bebas kuman, SOS mere­ generasi formula pada selu­ ruh rangkaian produknya. Hal ini agar produk dapat ber­ fungsi secara aktif melindungi rumah dari berkembangnya kuman dan virus yang dapat menimbulkan berbagai pe­ nyakit. (HES/E2)

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL

KURS BELI

1.178,01

1.049,35

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

kamis, 4 februari 2016

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

n LAMPUNG POST/*4

MENU TERANYAR CAFE SKY VIEW. Manager Stars on the Rock, Ali Wardhana, menunjukkan menu minuman terbaru, yakni margareta, yang ada di Sky View Cafe, Selasa (2/2) malam.


kamis, 4 februari 2016

bisnis korporasi

LAMPUNG POST

10

Optik Melawai Beri Diskon 45 Persen Optik Melawai juga memberikan diskon sebesar 35% untuk pembelian tunai dan diskon hingga 25% untuk pengguna kartu kredit. ADI SUNARYO

O n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

PELANTIKAN PENGURUS KOPERASI. Pimpinan Perusahaan Lampung Post Prianto A Suryono (dua kanan) melantik pengurus dan pengawas Koperasi Lampung Post periode September 2015—2018 di kantin koperasi, Rabu (3/2).

Pilih Lucky Angpau di Calais OUTLET makanan di Mal Boemi Kedaton, Calais, menggelar program promosi dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek. Program promosi yang ditawarkan ialah get your lucky angpau. Promosi akan digelar sampai dengan 29 Februari mendatang. “Segera datang dan raih kesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik dari angpau Calais,” ujar Dwi, selaku kasir, Selasa (2/2). Dwi menjelaskan ada dua cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan angpau Calais tersebut. Pertama, setiap pelanggan yang melakukan pembelanjaan minimal Rp100 ribu berhak mendapatkan kesempatan mengambil angpau dari pohon angpau calais. Kedua, pelanggan juga berhak mendapatkan ke­ sempatan serupa hanya dengan melakukan pengisian

saldo pada Loyaltea Card senilai Rp100 ribu. “Berlaku kelipatan untuk masingmasing transaksi,” ujar dia. Ada banyak hadiah yang telah Calais siapkan untuk para Calaistas. Hadiahhadiah tersebut berupa gratis calais keychain, gratis calais pin, gratis upsize, gratis kalender, gratis topping, voucer buy one get one, dan voucer senilai Rp25 ribu. Selain menawarkan promosi menggiurkan, Calais juga telah meluncurkan menu baru dengan rasa fantastis. Tersedia dua menu minuman yang termasuk ke dalam red velvet series, yakni red velvet milk tea dan red velvet latte. Red velvet milk tea merupakan minuman olahan dari beberapa bahan, seperti powder red velvet, creamer, dan juga jasmine tea yang dikocok menjadi satu. (*4/E2)

Bank Mandiri Fasilitasi Transaksi GMRA Indonesia BPD BANK Mandiri memfasilitasi transaksi Global Master Repo Agreement (GMRA) Indonesia Bank Pembangunan Daerah (BPD). Pemberian fasilitas ini merupakan implementasi dari Peraturan OJK Nomor 9/POJK.04/2015 tanggal 25 Juni 2015 dan Surat Edaran OJK Nomor 33/SEOJK.04/2015 tanggal 23 November 2015 mengenai transaksi repo. Pada regulasi yang berlaku sejak 1 Januari 2016 itu, seluruh transaksi repo yang dilakukan oleh lembaga keuangan dengan menggunakan surat berharga yang di­ awasi oleh OJK, wajib menggunakan GMRA Indonesia. Penandatanganan kerja sama fasilitas tersebut dilakukan oleh Direktur Treasury and Markets Bank Mandiri Pahala N Mansury dan direksi BPD se-Indonesia di Bali, Senin (1/2).

Menurut Pahala, transaksi repo ini dapat menjadi salah satu sumber pendanaan dan alternatif penempatan dana di pasar uang antarbank, sehingga mampu mendukung upaya pendalaman sektor keuangan Indonesia. “Kami bekerja sama dengan seluruh BPD di Indonesia untuk GMRA Indonesia. Kami berharap melalui kerja sama ini BPD memiliki lebih banyak alternatif pe­ nempatan dana atau sumber dana yang dapat digunakan untuk pengelolaan likuiditas,” ujar dia di Jakarta, Selasa (2/2). Menurut dia, transaksi repo di Indonesia telah mengalami transformasi. Berawal pada 2013, dengan ditandatanganinya Mini MRA (Master Repo Agreement) oleh delapan bank pionir yang salah satunya Bank Mandiri. (MTVN/E2)

PTIK Melawai kembali menggelar promosi menarik hingga 14 Februari 2016. Pada promosi kali ini, Optik Melawai bekerja sama dengan Bank Mandiri me­nyiapkan voucer diskon hingga 45% bagi pengguna kartu kredit Mandiri. Pimpinan Optik Melawai Cabang Mal Boemi Kedaton (MBK) Bandar Lampung, Hendra Yuda, mengatakan diskon ini berlaku untuk pembelian paket frame dan lensa pada produk berlabel warna putih maupun hijau dengan harga mulai dari Rp200 ribu sampai Rp4 juta. Hendra mengatakan voucer diskon tersebut berlaku untuk pembelian kedua dengan masa berlaku hingga 14 hari sejak transaksi pertama. “Voucer diskon ini diberikan untuk frame pada pembelian kedua atau bisa digunakan produk apa saja di Optik Melawai. Setiap periodenya kami menggulirkan

program promosi bekerja sama dengan bank yang berbeda-beda,” ujar dia. Tidak hanya pemegang kartu kredit Mandiri, Optik Melawai juga memberikan diskon sebesar 35% untuk

Khusus pembelian sunglasses atau frame dari Illustro, konsumen akan mendapatkan lensa prescription sunlens. pembelian tunai dan diskon hingga 25% untuk pemilik kartu kredit bank lain. “Kami juga memberikan diskon hingga 40% untuk setiap pembelian frame dan lensa, dan khusus pembelian sunglasses atau frame dari Illustro konsumen akan mendapatkan lensa prescription sunlens dengan diskon 30%,” kata Hendra, Rabu (3/2). Selain itu, setiap pembelian produk sunglasses, seperti Arrow, Austin Reed,

Carrera, Converse, Giordano, Gucci, Marc By Marc Jacobs, Max & Co, Michael Kors, Nautica, Nine West, Revlon, dan Tommy Hilfinger, pelanggan akan mendapatkan voucer diskon langsung. Diskon harga 35% untuk pembayaran secara tunai, 45% untuk pembayaran menggunakan kartu kredit BCA, dan 25% dengan kartu lain.

Diskon Softlens Sementara itu, Optik Me­ lawai juga menyiapkan diskon khusus untuk produkproduk softlense, seperti setiap pembelian produk softlense Biomedics seharga Rp180 ribu dan Avaira seharga Rp320 ribu sebanyak 2 boks akan diberikan dikon sebesar 10%. Selanjutnya, produk softlense warna dari Newlook seharga Rp80 ribu juga diberikan bonus hadiah voucer Aquasoft senilai Rp20 ribu untuk setiap pembelian sebanyak 2 boks. Lalu, produk soflense dari Illustro 1 hari beli 2 boks diberikan diskon 10%, dan beli 3 boks diberikan diskon 15%. (ADI/E2) adi@lampungpost.co.id

Hotel 7th Sediakan Lucky Angpau Imlek PERAYAAN libur tahun baru Tiongkok sebentar lagi. The 7th Hotel and Convention Center Lampung tidak ketinggalan memberikan pelayanan khusus di tahun baru monyet ini. Marketing Communication Executive The 7th Hotel dan Convention Center Tio Istinanda, dalam rilisnya kemarin, mengatakan hotel akan dihias dengan berlatarkan pohon meihwa. “Tamu bisa mendapatkan lucky angpau tentu akan menjadi pilihan yang patut untuk jadi pertimbangan,” ujar Tio. Dengan datang ke The 7th Hotel and Convention Center Lampung tamu juga bisa menyaksikan live cooking

n DOK THE 7TH HOTEL

ORNAMEN IMLEK. Lobby The 7th Hotel dan Convention Center Lampung dihiasi lampion dan ornamen imlek lainnya, Rabu (3/2). Tamu bisa menyaksikan live cooking mi tarik dan lucky angpau dengan tarif Rp277.777/paket untuk menikmati sajian makan malam. mi tarik yang tidak kalah mencuri perhatian. Hanya dengan Rp277.777/paket, tamu sudah dapat menikmati sajian makan malam. “Jika beruntung tamu bisa menda-

patkan berbagai suvenir menarik saat memetik lucky angpau,” ujarnya. Selain Imlek, Februari juga hadir dengan kehangatan cinta—Valentine pada 14 februari. (IAN/E2)


EKONOMI

kamis, 4 februari 2016

LAMPUNG POST

11

33 Perusahaan Tanamkan Modal di Lampung Jumlah investasi atau penanaman modal di Provinsi Lampung sepanjang 2015 menembus Rp4,32 triliun lebih. MUSTIKA SEPTIYAH TRISILIA

D

n LAMPUNG POST/M UMARUDISNYAH MOKOAGOW

PENGUSAHA RAJUNGAN KREMES. Pengusaha rajungan kremes mengepak rajungan yang telah selesai digoreng, usaha rajungan kremes merupakan usaha yang terbilang baru dan cukup menjanjikan di rumah usaha rajungan Kemiling, Bandar Lampung, Rabu (3/2).

Impor Bawang Merah Belum Butuh KEMENTERIAN Pertanian (Kementan) menegaskan Indonesia masih belum membutuhkan impor komoditas bawang merah. Belum butuhnya itu karena produksi di dalam negeri masih cukup untuk memenuhi kebutuhan nasional. “Saya tegaskan kami tidak usah impor karena produksi masih mencukupi,” ujar Menteri Pertanian Amran Sulaiman saat melakukan peninjauan panen raya komoditas bawang merah di Desa Pur-

worejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (2/2). Dari stok yang mencukupi tersebut, Amran mengajak para konsumen, khususnya industri pangan yang juga memiliki kemampuan melakukan impor, agar membeli bawang produksi dalam negeri. “Tidak usah impor, saya membuktikan bahwa saat ini kami masih memproduksi bawang meskipun sekarang tidak musimnya dengan jumlah yang sangat besar pula. Se-

hingga, jika melakukan impor karena tidak ada stok itu bukan alasan,” ujar dia. Bahkan, dia mengaku telah menolak permintaan izin dari Thailand untuk memasukan komoditas bawang merah ke Indonesia karena dia yakin petani lokal masih bisa memenuhi kebutuhan dalam negeri. “Kemarin Dubes Thailand minta kami buka keran impor, saya katakan masih memiliki stok yang cukup dari petani lokal,” ujar dia. (ANT/E2)

OJK Dorong Pengembangan Pasar Repo di Indonesia OTORITAS Jasa Keuangan (OJK) meluncurkan Global Master Repurchase Agreement Indonesia (GMRA Indonesia) dengan disertai acara penandatanganan perjanjian Transaksi Repo menggunakan GMRA Indonesia oleh empat bank nasional, yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI, dan BCA. Direktur Pengawasan Transaksi Efek OJK Khoirul Muttaqien dalam rilisnya mengatakan GMRA Indonesia merupakan dokumen perjanjian yang dipersyaratkan untuk dipergunakan lembaga jasa keuangan dalam melakukan transaksi repo. Hal ini berdasarkan Peraturan OJK No. 09/POJK.04/2015 tentang Pedoman Transaksi Repo

Bagi Lembaga Jasa Keuangan dan Surat Edaran OJK No. 33/ SEOJK.04/2015 tentang Global Master Repurchase Agreement Indonesia (GMRA Indonesia). Meskipun seremonial peluncuran GMRA Indonesia dilakukan pada 29 Januari 2016, POJK tersebut telah mulai berlaku sejak tanggal 1 Januari 2016. Seluruh lembaga jasa keuangan dari semua sektor wajib tunduk pada ketentuan OJK ini dalam melakukan transaksi repo. Dia menjelaskan GMRA Indonesia disusun dengan meng­adopsi standar perjanjian GMRA yang diterbitkan oleh International Capital Market Association (ICMA) serta dilengkapi dengan klausul yang

menyesuaikan kondisi hukum dan pelaku di Indonesia. Beberapa klausul yang termuat dalam GMRA Indonesia antara lain prinsip keharus­an adanya perpindahan kepemilikan dalam setiap leg transaksi repo, pemeliharaan margin, dan penanganan kegagalan. Penyusunan GMRA Indonesia dilatarbelakangi adanya kebutuhan atas standardisasi perjanjian transaksi repo bagi seluruh sektor jasa keuangan. Mengingat transaksi repo di Indonesia selama ini dilakukan dengan mekanisme maupun perjanjian yang berbeda-beda, baik antarsektor maupun pelaku, serta terdapat beberapa permasalahan dalam implementasinya. (ADI/E2)

ATA Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Daerah (BPM-PPTD) Lampung tercatat ada 33 perusahaan yang mengajukan izin penanaman modal baru selama 2015. Jumlah 33 izin tersebut, terdiri dari 11 penanaman modal dalam negeri (PMDN) dan 22 penanaman modal asing (PMA). Kepala Badan BPM-PPTD, Gulivar, mengatakan izin penanaman modal yang berasal dari PMDN tersebut memiliki nilai rencana investasi sebesar Rp871,21 miliar. Dengan lokasi yang tersebar di beberapa daerah, yakni Bandar Lampung sebanyak tiga proyek, Lampung Utara (5), Lampung Tengah (1), Lampung Selatan (1), dan Lampung Timur (1). “Sektor yang memiliki peminat tertinggi ialah sektor industri makanan, yakni sebanyak 4 izin dari 11 izin lainnya,” ujar dia, Selasa (2/2). Sementara nilai rencana investasi untuk izin penanaman modal yang berasal

dari PMA selama 2015, yakni sebesar Rp1,373 triliun dan 55,121 juta dolar Amerika. Lokasi izin penanaman modal PMA tersebut tersebar di beberapa daerah, yakni Lampung Selatan sebanyak enam proyek, Tanggamus (6), Bandar Lampung (6), Pesawaran (1), Pesisir Barat (1), Lampung Barat (1), dan Metro (1). Gulivar menambahkan

Sektor yang memiliki peminat tertinggi ialah sektor industri makanan. jumlah izin penanaman mo­ dal baru 2015 tersebut meningkat apabila dibandingkan dengan izin selama 2014, yakni sebanyak 32 izin yang terdiri dari 10 PMDN dan 22 PMA. Sementara nilai rencana investasi baru di 2015 menurun apabila dibandingkan dengan nilai rencana investasi 2014, yakni PMDN sebesar Rp2,8 triliun serta PMA sebesar Rp1,396 triliun dan 97,15

juta dolar Amerika. Menurut dia, nilai rencana investasi pada 2015 tersebut tidak dapat disebut sebagai sebuah penurunan. Penurunan nilai rencana investasi tersebut hanya disebabkan oleh satu perusahaan dengan nilai investasi yang cukup fantastis di 2014. “Sebab, kenaikan nilai di 2014 tersebut hanya didominasi oleh satu perusahaan, bukan berasal dari rata-rata nilai investasi,” ujar dia.

Target Investasi Jumlah investasi atau penanaman modal di Provinsi Lampung sepanjang 2015 menembus Rp4,32 triliun lebih. Nilai itu dipandang cukup fantastis lantaran melebihi target yang ditetapkan sebesar Rp3,09 triliun. Pada 2016, target investasi naik menjadi Rp3,50 triliun. “Sudah hampir dua tahun belakangan ini (investasi) ke Lampung selalu melebihi target yang telah ditetapkan,” ujar Gulivar. Kondisi itu, menurut dia, merupakan bukti bila Provinsi Lampung telah menjadi primadona dan destinasi utama bagi investor, baik dalam negeri mau-

pun asing. Secara perinci, Gulivar menjelaskan pada 2014 investasi penanaman modal asing (PMA) tercatat Rp1,64 triliun, sedangkan PMDN Rp3,46 triliun. Kemudian, nilai investasi 2015 justru didominasi oleh PMA sebesar Rp3,22 triliun dan PMDN hanya Rp1,10 triliun. PMA tersebut didapatkan dari beberapa negara, meliputi British Virgin Island senilai Rp525 miliar, Tiongkok Rp37 miliar, Korea Selatan Rp1,158 triliun, Singapura Rp126 miliar, Portugal Rp6 miliar, Belanda Rp3 miliar, gabungan negara senilai Rp1,123 triliun, dan Taiwan Rp31 miliar. Kemudian, data juga menunjukkan sektor industri logam dasar, barang logam, mesin, dan elektronik merupakan investasi terbesar atau 27% dari total investasi sepanjang 2015. Gulivar menerangkan Bandar Lampung sebagai ibu kota provinsi menjadi daerah investasi tertinggi, yakni sebesar 29%. Disusul Tanggamus (20%), Lampung Selatan (16%), Lampung Timur (12%), dan Tulangbawang (12%). (*4/E2) mustika@lampungpost.co.id

Perubahan Sistem Impor Garam MENTERI Perindustrian (Menperin) Saleh Husin mengungkapkan ada perubahan sistem impor garam, sehingga pihaknya tidak ikut lagi dalam pengambilan keputusan terkait masalah itu. “Impor garam sesuai keputusan rapat koordinasi di kantor Menko Maritim dan Sumber Daya waktu itu, dilakukan dengan sistem post audit,” ujar Saleh Husin, Selasa (2/2). Ia menyebutkan dengan sistem itu, tidak perlu lagi ada pertimbangan teknis atau rekomendasi dari Kementerian Perindustrian. “Jadi langsung keputusan Kementerian Perdagangan dan Kemenperin tidak ikut-ikutan, kan diputuskan dengan sistem post audit,” ujar dia. Saleh mengatakan rapat koordinasi waktu itu diikuti Mendag, Menko Ma­ ritim dan Sumber Daya, Ditjen Bea dan

Cukai Kemenkeu, KPPU, serta kepolisian. Menperin meminta agar perubahan sistem impor itu tidak menyebabkan industri kesulitan mendapatkan bahan baku produksi berupa garam. “Intinya jangan sampai industri kita setop berope­ rasi karena tidak ada bahan baku, itu kan dampaknya jauh lebih besar.” Dalam rapat koordinasi itu, Menperin mengusulkan agar nomor kode harmo­ nisasi (HS) garam industri dan garam konsumsi dibedakan atau dipisahkan. Selama ini, nomor kode harmonisasinya digabung sehingga selalu membingungkan. “Orang selalu bilang wilayah kita dua per pertiga berupa laut, masak Indonesia impor garam. Kalau analogi itu yang dipakai, Jepang juga tidak perlu impor garam,” ujar dia. (ANT/E2)

n ANTARA/MOHAMAD HAMZAH

TARGET PRODUKSI GARAM. Petani memanen garam di kawasan penggaraman Talise, Palu Timur, Sulawesi Tengah, Selasa (2/2). Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menargetkan produksi garam pada 2016 mencapai 3,5 juta ton. Target produksi tersebut naik 1 juta ton dibanding target 2015.


OPINI

kamis, 4 februari 2016

LAMPUNG POST

12

Diplomasi Pelajar di Luar Negeri Budy Sugandi Pemerhati sosial dan pendidikan, alumni Marmara University, Istanbul, Turki

A

KHIR Desember 2015, kami mengundang beberapa tamu kehormatan dari Turki. Mereka terdiri dari perwakilan akademisi Marmara University Istanbul, Ergun Yildirim (Dekan Fakultas Komunikasi), Mufti Turki, Sevki ­Aydin, serta Himpunan Alumni Sekolah Islam Imam Hatip ONDER, Halit Bekiroglu (direktur) dan Fatih Serenli. Dalam kunjungan singkat tersebut, kami mengajak mereka berkeliling ke beberapa kota, organisasi, dan universitas dalam bertukar pengetahuan seputar hubungan Turki dan Indonesia untuk berdiskusi seputar pendididikan, politik, agama, dan budaya. Kami mengunjungi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan Lampung, Universitas Mercu Buana Jakarta, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kudus, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) DKI Jakarta. Diplomasi budaya dan pendidikan semacam ini saya rasa sangat efektif. Selain tidak perlu membeli tiket pesawat dan akomodasi ke luar negeri yang tidak murah, diskusi ini juga bisa dinikmati oleh banyak orang (baca: orang Indonesia) dengan cukup menghadirkan orang-orang yang kompeten di bidangnya masing-masing. Ini juga bisa menjadi ajang untuk memperkenalkan kekayaan alam dan budaya kita secara langsung yang mungkin selama ini hanya mereka dapatkan dari berita surat kabar atau televisi. Setelah berkeliling Pulau Sumatera dan Jawa. Mengunjungi masjid, pondok pesantren, sekolah, dan berbaur dengan masyarakat langsung, Ergun Yildirim yang merupakan dosen jurusan Sosilogi sangat terkagum-kagum dengan Indonesia. Dia melihat masyarakat yang murah senyum, sopan santun, serta keindahan alamnya yang sangat memukau hingga akhirnya dia menuliskan sebuah kolom khusus di salah satu koran nasional Turki, Yeni Safak, dengan judul Endonezyada Seyahatler

yang merupakan ungkapan ketakjubannya pada lanjutnya mulai meluaskan gerakan di bidang pennegeri surga kita. didikan. Organisasi kemasyarakatan Islam terbesar Dia menulis “Turkuaz renkli denizi, etraf?n? di Indonesia dengan jumlah anggota sekitar 70 juta. çevreleyen yemye?il da?lar?, evleri kanatlar? alt?na Media pendidikannya ialah pesantren, sistem yang alan a?açlar? ve gülümseyen insanlar?yla insan? hampir sama dengan sekolah Islam Imam Hatip di hemen muhabbetine çekiyor, (warna biru muda Turki. Santri tinggal di pondok. Setidaknya ada 150 laut, dikelilingi hijau pegunungan, rumah-rumah pesantren hanya di kota ini. Pengurus pesantren di bawah rindangnya pepohonan, dan masyarakat dan kiai di sini ramah dan sangat mudah akrab yang murah senyum langsung saja menarik pem- dengan saya sebagai orang asing. Menyambut kami bicaraan).” Selain itu, saya juga merasa tersanjung dengan hangat)” kata delegasi Turki. ketika gurauan kami tentang kesepakan untuk Sementara itu, pemateri dari Indonesia, di anmengubah namaku, Budy taranya dari UIN Syarif HiSugandi, menjadi Mehmet dayatullah Jakarta, Azyumardi Gandi agar makin keren kaAzra, dan Dede Rosyada. Pada tanya. Budy’ye “Ad?n Mehsaat itu saya bertindak sebagai Ketika dihadapkan dengan met Gandi olsun, ?stanbul’dan moderator. sana hat?ra kals?n” diyorum S a at m a s i h m e n e mp u h tantangan Masyarakat (Namamu sekarang Mehmet studi di Marmara UniverEkonomi ASEAN (MEA) Gandi, kenang-kenangan dari sity Turki, saya ikut menjadi mau tidak mau, Istanbul, kataku pada Budy).” mediator antara universitas Dalam seminar di kampusyang berkunjung ke Turki, suka tidak suka, kita harus kampus, PBNU, dan MUI DKI di antaranya STAIN Kudus, mampu menunjukkan Jakarta tersebut, para tamu IAIN Lampung, yang dihadiri keunggulan diri, baik dari dari Turki menyampaikan oleh rektor, penjabat kammateri tentang dinamika yang pus, dosen, serta Akademi dalam maupun luar. terjadi di negaranya (Turki) Ilmu Pengetahuan Indonesia yang dikomparasi dengan (AIPI) Komisi Kebudayaan pemateri dari Indonesia. Mereka melihat kesa- yang dihadiri oleh Toeti Heraty Rooseo, Amin maan antara sistem pendidikan di pesantren de- Abdullah, dan Musda Mulia. Jadi bisa dikatakan ngan sekolah Islam Imam Hatip Turki. “Nahdatul kunjungan delegasi Turki ke Indonesia ini adalah Ulema, Endonezya’n?n ba??ms?zl???nda büyük rol kunjungan balik atau lanjutan dari kunjungan oynam?? bir hareket. Daha sonra kendisini tümüyle sebelumnya. e?itime adam??. Ülkede en büyük ?slami grup, 70 Di sini saya melihat besarnya peluang pelajar milyon üyesi var. Medreseleri, ?mam Hatip Liselerini Indonesia di luar negeri (selanjutnya cukup ditulis and?r?yor. Ö?renciler yat?l? e?itim görüyor. Sa- pelajar) yang jumlahnya tidak sedikit untuk tidak dece bu ?ehirde 150 tane medresesi var. Hocalar? ve sekadar menyelesaikan studinya, mengharap yöneticileri hiç de Türkiye’ye yabanc? de?iller. Çok selembar kertas berupa ijazah, tetapi bisa juga s?cak kar??l?yorlar bizleri. (Nahdatul Ulama ada- bisa menjadi mediator untuk menjembatani antara lah organisasi masyarakat yang berperan penting Indonesia dan negara tempat studi dalam segala dalam usaha kemerdekaan. Pada tahun-tahun se- bidang sesuai dengan kapasitasnya masing-masing.

Kita patut berbangga hati karena tidak sedikit pelajar yang sering diundang untuk menjadi peneliti, pembicara dalam konferensi, asisten dosen, bahkan menjadi pengajar di beberapa kampus di luar negeri. Tentu akan selalu ada perdebatan mengenai definisi cinta Tanah Air. Apakah bintang yang sedang bersinar itu harus kembali ke Indonesia atau boleh berkarya di luar?, semua ada konsekuensinya. Saya pribadi lebih setuju di era global, teknologi maju, setiap orang bisa dengan mudah berkomunikasi, definisi cinta Tanah Air bukan berarti harus kembali ke Tanah Air. Lebih-lebih pemerintah belum mampu memberikan kesejahteraan yang sesuai. Tertepas dari perdebatan mengenai cinta Tanah Air, kita membutuhkan orang-orang yang mempromosikan Indonesia dari luar. Dalam bidang seni dan budaya, pelajar juga aktif mempromosikan kekayaan budaya Indonesia. Menampilkan seni budaya melalui kegiatan yang diselenggarakan oleh pemerintah setempat. Di Turki, tim Indonesia bisa dikatakan sebagai langganan juara ketika mengikuti event pertunjukan seni antarnegara. Salah satu sebabnya adalah kekayaan budaya dan keunikan pakaian adatnya. Tentu, selain latihan keras dari mereka yang tampil dalam mengharumkan nama bangsa. Akhirnya, ketika dihadapkan dengan tantangan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) mau tidak mau, suka tidak suka, kita harus mampu menunjukkan keunggulan diri, baik dari dalam maupun luar. Dari luar, ide yang tertulis di atas mungkin bisa diterapkan, jika kita tidak ingin sekadar menjadi penonton. Dari dalam, pemerintah dan masyarakat harus menyiapkan diri semaksimal mungkin agar menjadi tuan di negeri sendiri. Jika ini semua berhasil kita lakukan, MEA bukanlah sebuah tantang­ an, melainkan peluang dan bukan tidak mungkin justru negara lain akan ketar-ketir dalam melihat Indonesia. n

Postur Anggaran Pendidikan Berbasis Sekolah Ahmad Baedowi Direktur Pendidikan Yayasan Sukma Jakarta

B

ISA dikatakan setelah 15 tahun dunia pendidikan Indonesia menikmati 20% anggaran pendidikan melalui APBN, posisi mutu dan ketimpangan dalam pendidikan masih belum bisa bergerak ke arah yang lebih baik. Ada banyak sebab mengapa hal itu terjadi, dengan salah satunya adanya ketidakberanian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengubah postur anggaran pendidikan kita dengan melihat sekolah sebagai unit cost analysis-nya. Di beberapa negara maju, kepedulian tentang hal itu sangat besar karena dengan melihat sekolah sebagai unit cost analysis, negara akan melihat berapa besar peran masyarakat dalam ikut mengelola pendidikan secara baik. Matthew Martin (2007) dalam A Literature Review on the effectiveness of Financial Education, misalnya, menyebutkan hampir 40% anggaran pendidikan di Amerika berasal dari partisipasi masyarakat. Hampir semua perencanaan anggaran pendidikan disusun sekolah masingmasing, dengan supervisi yang ketat oleh seluruh pemangku kepentingan sekolah, terutama orang tua dan masyarakat. Melalui komite sekolah yang kuat, sebuah sekolah berhak menyusun kebutuhan mereka sendiri berdasar asumsi kemampuan masyarakat setempat serta komponen apa saja yang bisa dibiayai masyarakat sendiri. Mereka bahkan bisa memutuskan berapa standar gaji guru yang harus dibayar sekolah, bagaimana profesional development teacher harus dikembang-

PARTISIPASI OPINI

kan, serta jenis-jenis pembiayaan lainnya yang berkaitan dengan proses belajar-mengajar dan infrastruktur sekolah.

Alternatif Model Irina Bokova, dalam Education Counts: Towards the Millennium Development Goals (2011), membuat ilustrasi menarik tentang posisi pendidikan sebagai sebuah elemen penyeimbang gerak pembangunan di setiap negara. Dalam pandangannya, The equation is simple: education is the most basic insurance against poverty. Education represents opportunity. At all ages, it empowers people with the knowledge, skills and confidence they need to shape a better future. Tidak ada yang menyangkal peran pendidikan sebagai pencipta keseimbangan gerak pembangunan. Namun, masalahnya ialah seberapa besar anggaran pendidikan disediakan negara dan bagaimana model distribusinya? Bagaimana pola dukungan masyarakat yang secara konkret dapat membantu pendidikan ke luar dari masalah keterbelakangan? Meskipun sejak 2009 Indonesia telah memiliki anggaran pendidikan 20% dari total APBN, distribusi dan prioritas pembangunan pendidikan belum dilakukan secara efektif. Krisis global yang terjadi saat ini juga ikut membawa dampak serius pada kemampuan dan daya beli masyarakat terhadap jasa dan layanan pendidikan. Sementara itu, secara politis anggaran 20% rawan untuk dikorupsi, mengingat postur anggaran pendidikan kita belum memiliki pola distribusi yang sehat ka-

rena masih menghitung berdasar jumlah individual guru dan siswa, seperti terdeteksi dengan kebijakan BOS. Salah satu cara yang pernah dilakukan pemerintah ialah memberi kepercayaan kepada komunitas sekolah untuk menyusun sendiri rencana kebutuhan anggaran mereka setiap tahun. Prinsip zero based budgeting (ZZB) yang diperkenalkan Peter Phyrr (1970) mungkin ada baiknya diujicobakan. Sebagai sebuah proses perencanaan penganggaran berbasis kebutuhan in-

Distribusi anggaran pendidikan kita jangan sampai terjerumus ke persoalan yang tidak pernah habis, yaitu pembangunan fisik sekolah yang rawan korupsi dan manipulasi. Hal itu tentu saja tidak mendidik masyarakat untuk menjadi lebih mandiri. dividual institusi dan atau masyarakat, ZBB memiliki lima langkah dasar dalam operasionalnya (Bliss, 1978). Yang pertama dari kelima langkah tersebut ialah melakukan identifikasi terhadap unit pengambil keputusan dalam setiap sekolah. Unit itu merupakan penentu dalam setiap proses kebijakan yang akan diambil sekolah.

Itu terutama menyangkut perencanaan belanja anggaran beserta penjelasan, tujuan, sumber daya yang dibutuhkan, serta besaran biayanya. Kepala sekolah bersama-sama komunitas sekolah harus duduk bersama dalam membuat desain prioritas anggaran sekolah untuk minimum satu tahun ke depan. Jika semua perencanaan telah dibuat, langkah kedua ialah bagaimana manajemen sekolah menganalisis setiap rencana belanja sekolah. Pada tahap ini seluruh manajemen sekolah diwajibkan untuk melakukan analisis secara cermat, terutama dalam menjustifikasi setiap rencana program yang akan dijalankan sekolah. Selanjutnya, langkah ketiga membuat daftar urut prioritas rencana anggaran belanja sekolah yang sesuai dengan kesepakatan komunitas sekolah. ZBB tidak secara spesifik menyebutkan bagaimana urutan harus dibuat, tetapi keputusan harus didasarkan pada visi dan misi sebuah sekolah. Dalam kasus di Indonesia, hampir semua sekolah taken for granted dalam hal pembiayaan sekolah. Mereka hampir tidak punya nyali, kecuali menunggu akan ada program apa lagi dari pemerintah tahun ini. Langkah keempat, setelah urutan prioritas ditetapkan manajemen sekolah, ditetapkan besaran biaya yang dibutuhkan berdasarkan skala prioritas tersebut. Manajemen sekolah harus bertanggung jawab terhadap setiap usul, sejauh tidak bertentangan dengan prinsip kebersamaan, demokratis, transparan, dan akuntabel. Barulah kemudian langkah

kelima manajemen sekolah bersamasama komunitas sekolah menyiapkan seluruh dokumen perencanaan budget tersebut ke Dinas Pendidikan setempat untuk mendapat pengesahan dan pembahasan, sehingga pada akhirnya kebutuhan dana tersebut disediakan secara bersama-sama, baik oleh pemerintah dan masyarakat. Kekuatan ZBB terlihat justru pada akurasi data yang valid, tinimbang bentuk distribusi anggaran kita saat ini yang hanya mengandalkan basis data berdasarkan tradisi line-item budgeting. Selain itu, proses perencanaan pe­nganggaran ala ZBB juga akan menjadikan masyarakat sekolah cerdas dalam menentukan kebutuhan anak didik mereka secara bertahap dan tepat guna. Satu-satunya kelemahan distribusi anggaran dengan menggunakan ZBB ialah bagaimana kita melakukan exercise dan penataan masyarakat sekolah agar lebih peduli pada kualitas sekolah mereka masing-masing. Oleh karena itu, ada baiknya jika anggaran 20% yang telah disediakan pemerintah saat ini juga digunakan untuk memberdayakan peran serta masyarakat di tingkat sekolah, dengan sebanyak mungkin melatih komunitas sekolah mendesain perencanaan pembiayaan sekolah mereka masing-masing. Distribusi anggaran pendidikan kita jangan sampai terjerumus ke persoalan yang tidak pernah habis, yaitu pembangunan fisik sekolah yang rawan korupsi dan manipulasi. Hal itu tentu saja tidak mendidik masyarakat untuk menjadi lebih mandiri. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id dan redaksilampost@yahoo.com dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Najwa Shihab, Putra Nababan, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Kepala Divisi Radio: Iwan Marliansyah. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Umar Bakti, Sri Agustina. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Delima Natalia Napitupulu, Dian Wahyu Kusuma, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Ricky P. Marly, Susilowati, Wandi Barboy.

Staf Khusus Biro Daerah: M. Natsir (Koordinator).

Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Deni Zulniyadi, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin, . Liputan Jakarta: Hesma Eryani. Radio SAI-LAMPOST.CO. Redaktur: Isnovan Djamaludin. Asisten Redaktur: Gesa Vitara. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Rahmat Hidayat, Djadi Satmiko. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra. Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. M. Lutfi, Suprayogi, Musannif Effendi Y. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Mif Sulaiman, Sudiono, Ahmad Amri.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Business Development: Amiruddin Sormin. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


OPINI

kamis, 4 februari 2016 nuansa

S

Iyar Jarkasih Wartawan Lampung Post

13

PAK DE PAK HO

Jangan Rakus!

n LAMPOST/hendrivan

LAMPUNG POST

EBULAN terakhir, saya sudah tiga kali kehilangan tutup pentil mobil. Pertama, terjadi di areal parkir resepsi pernikahan di Campangraya, Bandar Lampung, kedua di parkiran tempat wisata Tangkuban Perahu, Lembang, Jawa Barat, dan terakhir hilang di bilang­ an Pahoman. Saya tidak mempersoalkan hi­ langnya tutup pentil warna hijau di roda mobil saya tersebut, tetapi yang memiriskan adalah alangkah menyedihkannya nasib orang yang mencurinya. Harga tutup pentil itu hanya Rp500/buah. Namun, pencuri itu rela mengorbankan segalanya hanya untuk hal sekecil itu. Benarbenar menyedihkan! Saya terkadang merenung, be­ tapa pendeknya pikiran pencuri tersebut. Tidakkah orang-orang itu merasa takut jika ulahnya diketahui orang lain, atau barang itu men­ jadi tumbal baginya karena didapat dengan cara yang tidak berkah. Terlalu berisiko mengorbankan hal yang jauh lebih besar, hanya seka­

dar untuk hal kecil seperti itu. Jika untuk mencuri tutup pentil seharga Rp500 saja banyak orang yang berminat, apalagi meram­ pok uang negara hingga ratusan juta, miliaran, bahkan mungkin triliunan. Pasti yang berminat pun jumlahnya lebih menggurita. Lihat saja para koruptor di luar sana. Mereka saling sikut untuk mengeruk uang rakyat. Meski ada satu yang tertangkap, muncul lagi pelaku lainnya. Perampok uang negara saat ini bak mati satu tum­ buh seribu. Mengerikan! Meskipun sudah banyak yang masuk bui dan merasakan ding­ innya hotel prodeo, hal itu tidak menyurutkan para pelaku korupsi untuk terus bergerilya mencari celah dalam memperkaya diri. Mereka juga seolah sudah tidak lagi peduli dengan apa yang nama­ nya reputasi dan kehormatan kelu­ arga. Demi tumpukan rupiah, nama baik pun siap dipertaruhkan. Ada wakil rakyat, kepala daerah, hingga perangkat pemerintahan di

pelosok sekalipun kini sudah banyak yang terjerat korupsi karena terlalu rakus mengeruk uang negara. Lalu, bagaimana dengan si pencuri tutup pentil, apa yang didapatkannya? Bukan setumpuk rupiah seperti halnya para koruptor, tetapi cuma setumpuk dosa dan malu! Namun, apa pun namanya, baik koruptor atau pencuri pentil, tetap­ lah sebuah perbuatan yang salah. Setiap kejahatan, baik hal kecil hingga yang besar, adalah sebuah hal memalukan dan sangat tidak patut untuk ditiru. Yakinlah, soal urusan rezeki semua sudah ada yang mengatur. Jangan takut tidak bisa makan jika kita mau berusaha dengan keras. Seorang teman yang merupakan pengusaha skala nasional pernah memberi kiat agar hidup bisa nya­ man, sukses, dan rezeki mengalir dengan lancar. “Kuncinya kerja keras, berdoa, dan hidup jangan suka mencari musuh. Satu lagi, kalau dapat rezeki jangan terlalu rakus,” ujarnya. n

Dewan desak Pemprov tuntaskan soal patok.

Patok memang tidak lelah berpindah.

Pojok

n FERIAL

Kepala sekolah minta aparat tegas. Jangan bergantung setoran. n Hakim isyaratkan Reihana bakal dijemput paksa. Biasa maksa jadi sukanya juga dipaksa.

SURAT PEMBACA

Keterangan dari BRI MENANGGAPI surat pembaca di harian umum Lampung Post, 28 Januari 2016, dengan judul Ada Pungli di BRI, pengirim 0823741xxx, dengan ini perlu kami jelas­ kan bahwa BRI Unit Purbolinggo telah bekerja sesuai dengan prosedur dan tidak pernah melakukan pungli. Apabila sau­ dara merasa dirugikan karena adanya pungli silakan menghubungi BRI Kanca Metro untuk penjelasan lebih lanjut. Hormat kami Susanto Pemimpin Cabang

Antisipasi Paham Radikal PERBINCANGAN paling hangat di masyarakat ialah tentang terjadinya peledakan bom di Jalan MH Thamrin (14/1). Perbincangan terjadi di lingkungan masyarakat, pembahasan oleh para penulis di media cetak, maupun media elektronik (media sosial dan televisi). Mengapa mereka sampai berbuat begitu? Bagaimana cara menanggulangi tindak terorisme? Para pelaku bersedia direkrut, terus di­ indoktrinasi, dan diberi pelatihan intensif sebelum melakukan aksi. Mereka tergiur janji bila mati akan dijemput bidadari dan masuk surga. Padahal, sebenarnya mereka cuma mati konyol. Berbagai strategi untuk menanggulangi masuknya paham radikal dapat dilakukan. Pertama, peran keluarga. Sebagai orang tua harus bisa menjadi teladan bagi anakanaknya, baik dalam bertutur kata maupun dalam berperilaku. Ciptakan kehangatan keluarga, saling memperhatikan, berkomu­ nikasi dengan baik, dan saling menyayangi. Tanamkan pada pada diri anak budaya berpikir positif dan terbuka. Tumbuhkan budaya toleransi kepada sesama ketika ada perbedaan, baik agama, suku, dan budaya. Ajarkan cara menebar kebaikan kepada sesama di mana pun berada. Kedua, peran masyarakat. Masyarakat be­ kerja sama dengan ketua RT/RW menyisir dan mendata pendatang baru. Cermati perilaku mereka, misalnya, selalu mengurung diri, cenderung tertutup, dan tidak bergaul. Perlu tahu juga apa pekerjaannya. Bila menemukan hal-hal yang tidak wajar, segera laporkan kepada aparat yang berwajib. Tindakan itu merupakan bagian penting dari upaya pence­ gahan masuknya paham radikal. Ketiga, peran Kementerian Kominfo untuk memblokir situs-situs berpaham radikal. Untuk menaggulangi paham radikal, perlu sosialisasi mengenai empat pilar yang men­ dukung tetap eksistensinya negara dan bangsa Indonesia, yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Sosialisasi dapat dilakukan baik secara langsung maupun tidak langsung. Kita semua merindukan keamanan dan ke­ tenteraman. Mari kita ciptakan kedamaian di seluruh

wilayah Indonesia. Jangan biarkan damai ini pergi. Wiyana SMA 1 Semanu Gunungkidul

Waspada Nyamuk Pembawa DBD SEKARANG sedang musim hujan yang disertai panas yang disebabkan El Nino. Kondisi ini menyebabkan mudahnya perkembangbiakan nyamuk. Nyamuk dengue yang membahayakan menjadi penyebab malaria. Nyamuk dengue berkembang biak dalam air yang tergenang dan terbuka. Tempat yang cocok untuk berkembang biak adalah tong, drum, pot, baskom, ember, vas bunga, batang/daun tanaman, bekas piring, tangki, botol buangan, kaleng, ban bekas, air pen­ dingin, dan lain-lain. Mencegah nyamuk agar tidak berkembang biak, alirkan air keluar dari penampung AC window, bak air, tong, dan lain-lain. Buang semua benda-ben­ da yang dapat menampung air (seperti bekas tanaman) dari rumah dan sekitarnya. Kum­ pulkan dan hancurkan benda-benda yang dapat menampung air, seperti botol-botol, tempat plastik, kaleng, dan ban bekas. Jika tidak mungkin membuang air atau tidak dapat menutupnya dengan sempurna, gunakan Temephos, sejenis insektisida, (de­ ngan merek dagang abate) 1 ppm (per sejuta bagian) sesuai petunjuk setempat untuk mencegah larva berkembang menjadi de­ wasa. Kita tidak bisa membedakan apakah nyamuk itu mengandung virus dengue atau tidak. Oleh karena itu setiap orang harus melindungi diri dari gigitan nyamuk. Nyamuk dengue menggigit manusia pada siang hari. Keseringannya adalah pada saat dua jam setelah matahari terbit

dan sebelum matahari terbenam. Kenakan pakaian yang menutupi se­ luruh tubuh agar tidak digigit nyamuk. Oleskan antigigitan nyamuk, hati-hati menggunakannya pada anak-anak dan orang tua. Alat-alat lainnya, seperti coils, alas berlistrik pengusir nyamuk juga dapat digunakan pada siang hari. Gunakan kelambu untuk melindungi anak-anak, orang tua, dan orang yang ti­ dur di siang hari. Manfaat kelambu dapat ditingkatkan dengan memberi insektisida pyrethroid (permethrin). Kelambu seperti ini banyak digunakan dalam pencegahan penyakit malaria. Umumnya perkembangan ke arah de­ ngue hemorrhagic atau dengue shock syndrome terjadi setelah 3—5 hari mengalami demam. Pada saat itu, biasanya demam menurun. Hal ini dapat mengecoh kita yang menyangka bahwa penyakit tersebut menuju kesembuhan. Sebenarnya ini adalah saat yang paling berbahaya yang memerlukan kewas­ padaan bagi petugas yang merawat. Tanda dan gejala yang harus diperhatikan adalah sakit perut yang hebat, muntah terusmenerus, perdarahan di kulit yang tampak berupa bercak kecil merah atau keunguan, hidung berdarah, gusi berdarah, dan tinja berwarna hitam seperti arang. Bawa segera penderita ke rumah sakit jika ada dua gejala utama di atas, yaitu nyeri di dalam perut dan adanya muntahmuntah yang berkepanjangan. Biasanya akan terlambat jika kita menunggu sampai terjadi perdarahan. Jenis dengue yang paling berbahaya ada­ lah sindrom DSS (dengue shock syndrome). Tanda tandanya adalah rasa sangat haus, ku­ lit pucat, dan dingin (karena tekanan darah sangat rendah), serta gelisah dan lemah. Rarasati Nugrahani Rajabasa, Bandar Lampung.

Talut Pecah

Bantuan dana desa 2015 untuk desa di Kecamatan Tanjung Bintang, Lampung Selatan, sudah dilaksanakan. Sayangnya Januari 2016, sudah ada yang rusak, seperti talut sudah pecah, diduga RAB dengan bestek saat realisasi berbeda. Jika masyarakat melapor takut dianggap perkara kecil, hal ini lepas dari pengawasan Pidsus Kejarim Kejati, serta Tipikor Polda Lampung, akhirnya koruptor berani terangterangan. 085368467xxx

Tutup Persimpangan

Yth. Kepala Dinas PU Bina Marga Lampung. Tolong diperha­ tikan lagi persimpangan di Jalan Soekarno-Hatta, tepatnya di depan pompa bensin dekat SMPN 19 Bandar Lampung, sudah banyak terjadi kecelakaan, dua di antaranya mening­ gal dunia dengan mengenaskan. Lebih baik persimpangan­ nya ditutup demi keselamatan kami karena banyak yang melanggar. Terima kasih. 085669682xxx

Banyak Begal di Lamtim

Yth. Kapolres Lampung Timur. Kami warga Desa Labu­ hanratu, Lampung Timur, merasa resah dengan aksi begal di daerah kami. Di dalam kampung pun dibegal, apalagi di luar Lampung. Mereka tidak segan-segan membacok kor­ bannya. Tidak cuma di jalan, di kantor Kelurahan Tridatu pun raib, begitu juga di ladang yang masih subuh pun juga hilang. Tolong pengamanannya, Pak. 085766670xxx

Alirkan Air Leding

Yth. Wali Kota cq Dirut PDAM Way Rilau, Kota Bandar Lampung. Saya warga Kelurahan Perumnas Way Halim memohon dengan sangat kepada Pak Wali cq Dirut PDAM agar ledeng di Perumnas Way Halim dapat dialirkan setiap hari (24 jam) atau 3—4 jam saja setiap hari, dengan waktu mengalir yang tetap pada pagi siang atau malam. sebab, sekarang air dialirkan 3—4 hari dan jam/waktu dialirkan juga tidak menentu, sehingga membuat kami para pelang­ gan tidak mendapat air yang cukup. Kami sarankan juga untuk atasi pemborosan air mohon juga di cek pipa saluran utama di jalan-jalan dan yang ke rumah-rumah karena banyak yang bocor. Terima kasih perhatiannya. 08127905xxx


Kamis, 4 Februari 2016

pendidikan

14

LAMPUNG POST

2017, Lampung Gratiskan SD-SMA Untuk menggratiskan pendidikan mulai jenjang SD hingga SMA dibutuhkan anggaran Rp1,4 triliun/tahun. NUR JANNAH

P

n ISTIMEWA

BERI PENGHARGAAN. Ketua Yayasan Baitul Jannah Sugirianto memberikan penghargaan kepada belasan siswa SD IT Baitul Jannah yang berhasil meraih prestasi di OSN dan FLSN tingkat kecamatan, tahfizd tingkat kota, dan inline skating tingkat internasional, Senin (1/2), saat kegiatan upacara bendera.

Siswa Baitul Jannah Lolos ke OSN Tingkat Kota LIMA siswa SD Islam Terpadu (IT) Baitul Jannah mewakili Kecamatan Kemiling di ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) dan Festival Lomba Seni Nasional (FLSN) tingkat kota Bandar Lampung yang akan digelar pertengahan Februari. Kelimanya, yaitu Samiha Natania Repolusia S (juara I Olimpiade Matematika), Hayyu Salma My Bityang (juara I Pidato Bahasa Indonesia), M Lindu Aji (juara I Pantomin), Dinda (juara I Melukis), dan Talitha Nathania RS (juara II Olimpiade IPA). “Atas prestasi mereka ini, SD Islam Terpadu Baitul Jannah terpilih menjadi juara umum OSN dan FLSN

tingkat Kecamatan Kemiling,” kata Ketua Yayasan Baitul Jannah Sugirianto, Senin (1/2). Menurut Sugiri, selain lima siswa yang melaju ke tingkat Kota Bandar Lampung itu, beberapa siswa lain yang ikut OSN dan FLSN tingkat kecamatan di SDN 1 Pinangjaya, Kemiling, Kamis (31/1), juga berhasil mendapat juara. Mereka adalah M Ridho Zahwan Hakim (juara II Cerita Bergambar), Elisa (juara II Cipta Puisi), Aliya Naira S (juara II Solo Song), dan juara II tari daerah juga diraih oleh tim SDIT Baitul Jannah. “Walau tidak maju ke tingkat kota, tetapi prestasi

mereka ini sudah bagus,” ujarnya. Mengingat, puluhan peserta yang mengikuti ajang OSN dan FLSN tersebut berasal dari SD-SD negeri dan swasta se-Kecamatan Kemiling. Sementara itu, Kepala SD IT Baitul Jannah, Taufik Umar, mengatakan selain juara di bidang akademik, dua siswa mereka juga meraih juara di bidang skating tingkat internasional di ajang Sangkuriang Free Style Slaloam, Bandung, yaitu Cannia Crudick dan Dhiyaa Tifaal Tifani. “Kedua siswa ini tidak hanya bertanding dengan peserta dari Indonesia, tetapi juga peserta dari tiga

negara lain, yaitu Singapura, India, dan Thailand. Ini tentunya menjadi perstasi yang cukup membanggakan,” kata Taufik. Cania Srudick berhasil meraih juara I Fun Skate Cross kategori usia di bawah 10 tahun dan Dhiyaa Tifaal Tifani meraih juara I Fun Skate Cross untuk kategori usia di atas 10 tahun. Prestasi SD IT Baitul Jannah makin lengkap dengan peraihan juara I tahfiz juz 30 oleh Laila Karima di ajang Azzahra Festival tingkat Kota Bandar Lampung. Selanjutnya, juara II alat peraga oleh Dinda, Agustin, Zahra Maisya, dan juara III tryout Matematika diraih oleh Fajar Adelio. (RIN/O2)

Disdikbud segera Rampungkan Data Peserta UN DINAS Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung memerinci jumlah data peserta yang akan mengikuti ujian nasional (UN) tahun ini. Sekretaris Disdikbud Lampung Fauziah mengatakan berdasar daftar nominasi siswa sementara (DNSS) tercatat 224.186 siswa seLampung akan mengikuti UN pada April nanti. Dia menjelaskan dari jumlah tersebut, sebanyak 21.341 siswa akan mengikuti UN berbasis komputer (UNBK), dengan perincian

t i n g k at S M P s e b a nya k 3.606 siswa, SMA/MA/SMLB (6.996), dan SMK (10.739). Selebihnya, yaitu 202.845 peserta, melaksanakan UN berbasis kertas, dengan perincian SMP sederajat 132.632 siswa, SMA/MA/ SMALB (47.311), dan SMK (22.902). “Selain peserta UN, kami juga mendata peserta ujian Paket B dan C. Tahun ini berjumlah 11.058 dengan perincian 3.251 Paket B dan 7.807 Paket C,” kata Fauziah ditemui di ruang kerjanya, Rabu (3/2).

Dia mengatakan jumlah ini masih mungkin berubah karena daftar nominasi siswa tetap (DNT) sedang disusun dan ditargetkan selesai dalam dua minggu ini. Sementara itu, terkait naskah UN, saat ini sudah dalam tahap penyerahan dari panitia UN Pusat ke pihak perusahaan. “Kami juga telah mengirimkan tim untuk menyaksikan penyerahan naskah dan pengawasan pengamplopan,” ujarnya. Fauziah mengatakan tahun ini juga ada 94 sekolah

yang menggelar UN perbaikan. Sementara itu, Kepala SMAN 1 Bandar Lampung Badruzzaman mengatakan pihak sekolah sudah mempersiapkan para siswa untuk menghadapi UN, yaitu dengan menambah jam belajar bagi siswa kelas XII, khususnya untuk mata pelajaran yang diujikan di UN. “Siswa kami setiap sore ikut bimbel di sekolah, yaitu enam mata pelajaran untuk IPA dan IPS,” kata Ketua MKKS SMA Kota Bandar Lampung ini. (NUR/S1)

EMERINTAH Provinsi (Pemprov) Lampung akan menggratiskan biaya pendidikan jenjang SD hingga SMA, baik negeri maupun swasta, mulai tahun depan. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung Hery Suliyanto mengatakan untuk merealisasikan program sekolah gratis tersebut dibutuhkan anggaran sekitar Rp 1,4 triliun/tahun. Anggaran tersebut akan diambil dari APBD provinsi dan sharing dari APBD 15 kabupaten/ kota di Lampung. “Setelah kami hitung jika mengadakan sekolah gratis, angkanya segitu. Apakah ini bakal mengganggu APBD atau tidak nanti akan dibahas lagi. Pada prinsipnya ini bergantung pada pimpinan kita, kalau misalnya provinsi lain bisa, kenapa kita enggak, kan kita ini yang penting nawaitu-nya,” kata Hery saat ditemui di lingkungan kantor gubernur, Rabu (3/2). Untuk mencapai target tersebut, Pemprov akan men-

ganggarkan Rp400 miliar/ tahun, sedangkan sisanya diambil dari dana sharing APBD 15 kabupaten/kota sehingga masing-masing kabupaten/kota akan menganggarkan dana sekitar Rp67 miliar. “Oleh sebab itu, kami harus meminta persetujuan dari pemerintah kabupaten/kota, sepakat atau tidak untuk mengeluarkan dana tersebut,” kata mantan Kepala Badan Arsip dan Perpustakaan Daerah ini. Namun, kata Hery, jika pemerintah kabupaten/kota keberatan, nantinya Gubernur akan mengupayakan menggratiskan pendidikan jenjang SMA/SMK dulu dengan anggaran sekitar Rp367 miliar.

Libatkan Konsultan Untuk merancang dan mengkaji program tersebut, kata dia, pihaknya akan melibatkan konsultan, kepala sekolah, dan ketua musyawarah kerja kepala sekolah (MKKS) setiap kabupaten/kota untuk bersamasama membahas masalah pendidikan di Lampung. “Ini sesuai dengan kebijakan Gu-

bernur. Kalau dua tahun ini masih fokus pada pengairan, pertanian, dan infrastruktur, nah di 2017 fokus kepada pendidikan” kata Hery. Menanggapi program sekolah gratis ini, anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Khaidir Bujung, meminta pemerintah provinsi untuk turun ke lapangan melihat kondisi pendidikan yang sesungguhnya. Sebab, saat ini masalah pendidikan di Lampung tidak hanya indeks prestasi manusia (IPM)-nya yang rendah, tetapi juga infrastruktur pendidikan banyak yang hancur dan rusak. “Di lapangan itu, masih banyak bangunan seko lah yang fisiknya memprihatinkan, seperti kekurangan kelas, atas rusak, dan tembok retak. Apalagi, untuk pendidikan gratis itu butuh anggaran besar, apakah pemerintah benar-benar siap dari segi anggaran,” kata Khaidir. Tahun ini saja, ujarnya, anggaran pendidikan dipangkas Rp8 miliar. “Membuat orang makin cerdas memang perlu, tetapi kaji dulu anggaranya ada apa enggak,” ujar dia. (S1) nurjannah@lampungpost.co.id

Poltekkes Asah Kompetensi Perawat POLITEKNIK Kesehatan (Poltekkes) Tanjungkarang melaksanakan pelatihan Basic Trauma Cardiac Life Support (BTCLS) yang dilaksanakan selama lima hari, 1—5 Februari. Kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan dan kompetensi para dosen serta tenaga kesehatan lainnya agar memiliki daya saing dan mampu berkompetisi di era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Direktur Poltekkes Tanjungkarang Warjidin Aliyanto mengatakan memasuki MEA pelayanan kesehatan profesional harus berbasis kompetensi. Oleh karena itu, jika para medis Indonesia tidak dipersiapkan secara matang, bisa menjadi ancaman. “Di era persaingan profesional hanya akan

n ISTIMEWA

PRAKTIK KEGAWATDARURATAN. Peserta mempraktikkan keterampilan penanganan pasien yang mengalami kondisi kegawatdaruratan saat pelatihan Basic Trauma Cardiac Life Support (BTCLS), Selasa (2/2), di Poltekkes Tanjungkarang, Bandar Lampung. diisi oleh tenaga kesehatan yang profesional, berkualitas, serta mampu menjawab tantangan zaman. Jika tidak, tenaga kesehatan Indonesia bisa digeser oleh tenaga-tenaga asing,” kata Warjidin.

Pelatihan yang mengajarkan metode penanganan kasus trauma berdasar manajemen prioritas ini diikuti oleh 85 peserta yang berasal dari Lampung, Jakarta, dan Bogor. (NUR/S1)


Kamis, 4 Februari 2016

humaniora

15

LAMPUNG POST

Masyarakat Tidak Perlu Khawatir Virus Zika Viruz zika telah ditemukan di Indonesia pada 2015 di Jambi oleh Lembaga Biologi Molekuler Eijkman. SAMPAH DI PASAR RICKY MARLY

K

ETUA Departe men Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) Tri Wibawa mengatakan masyarakat t i d a k p e r l u k h awa t i r dengan virus zika yang menyerang masyarakat Amerika Latin karena belum jelas identifikasinya di Indonesia. “Perlu dikaji dahulu apakah virus zika yang ada di Indonesia sama atau tidak dengan virus yang ada di Amerika Latin. Selain itu, perlu dikonfirmasi lagi apakah kejadian mikrosefalus di Kolombia memang disebabkan oleh virus zika ini,” kata dia dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa (2/2). Ia menuturkan virus zika yang ditemukan di Indonesia bisa saja berbeda dengan yang ada di Amerika Latin dan manifestasi klinis akibat serangan virus itu juga tidak separah demam berdarah yang bisa mengakibatkan kematian. Dari laporan terdahulu, ujar dia, serangan virus itu tidak menyebabkan kematian, sedangkan gejalanya adalah demam, sakit kepala, nyeri persendian, terkadang disertai dengan munculnya ruam-ruam merah dan peradangan pada mata. Meski begitu, Tri Wibawa mengimbau masyarakat untuk tetap mewaspadai keberadaan virus ini karena Indonesia merupakan negara yang berpotensi terhadap serangan virus tersebut. “Virus zika dibawa nyamuk Aedes aegypti yang banyak berkembang di wilayah tropis, termasuk Indonesia, sehingga kita

juga perlu waspada,” ujar dia. Untuk itu, masyarakat diminta tetap menjaga kebersihan lingkungan dan melakukan gerakan 3M untuk pemberantasan sarang nyamuk. “Hindari vektornya, yaitu nyamuk Aedes aegypti agar tidak berkembang dalam jumlah banyak dan menyebabkan kerugian pada masyarakat. Pencegahan bisa dilakukan, seperti pada kasus DBD.” Viruz zika telah ditemukan di Indone sia pada 2015 di Jambi, o l e h L e m b a g a B i o l og i Molekuler Eijkman. Dari 103 sampel darah pasien, ditemukan satu sampel yang positif terinfeksi virus zika. Virus tersebut dilaporkan dapat menimbulkan kecacatan otak (mikrosefalus) pada janin apabila menginfeksi ibu hamil.

Perlu Kajian Selain itu, menurut dia, terkait dengan dampak berbahaya virus zika terhadap anak- anak juga masih memerlukan kajian yang matang. “Kami masih belum bisa buru-buru menyimpulkan bahwa virus zika berdampak pada kecacatan pada anak,” katanya. Jika memang dampaknya demikian, kata dia, perlu dibuatkan vaksin khusus untuk mengobati dampak virus tersebut. Sementara itu, pengembangan vaksin itu perlu melakukan uji coba terhadap ibu hamil, yang belum pernah dilakukan di Indonesia. “Indonesia juga akan memulai dari bawah untuk mengembangkan vaksin itu,” ujar dia. (ANT/S1) rickymarly@lampungpost.co.id

Pedagang beraktivitas di samping gunungan sampah yang dibiarkan menumpuk di Pasar Baru, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (2/2). Penumpukan sampah di beberapa tempat tersebut terjadi karena terhambatnya pengangkutan akibat adanya penataan di lokasi kejadian longsor TPA Sumurbatu.

n ANTARA/RISKY ANDRIANTO

JOB Kampanyekan Nol Diskriminasi JARINGAN ODHA Berdaya (JOB) Lampung gencar mengkampanyekan nol diskriminasi kepada para penderita HIV/AIDS. Bahkan, untuk mendukung visi nol diskriminasi pada 2020, JOB Lampung meluncurkan program rumah sahabat remaja pada 18 Januari lalu. “Rumah sahabat remaja ini untuk menjembatani kontribusi remaja pada penuntasan pandemi AIDS,” kata koordinator JOB Elvina Harahap dalam siaran persnya, Rabu (3/2). Menurut Elvina, lewat program ini, pihaknya berupaya mengurangi kesenjangan informasi di kalangan remaja, pendampingan

memasuki periode awal kedewasaan, serta memfasilitasi kepemimpinan remaja untuk menuntaskan pandemi AIDS, baik di tingkat lokal, nasional, maupun global. “Kami ingin membantu mewujudkan akhir pandemi AIDS pada 2030,” ujarnya. Dia menjelaskan untuk mendukung program tersebut, pihaknya melakukan kampanye dengan melibatkan para remaja. Salah satu tema kampanye yang diusung adalah HIV/AIDS bukan Cuma tentang mereka, tetapi tentang kita! Menurut dia, lingkungan masyarakat yang tidak diskriminatif terhadap pen-

derita HIV/AIDS menjadi salah satu kondisi mendasar pencapaian target. Untuk itu, pihaknya melakukan kolaborasi aksi dan pengembangan kemitraan dengan menggandeng remaja sebagai agen perubahan sosial. “Kami akan memulai ba­ nyak hal dari kekurang­an dan mengakhirinya menja­di sesuatu yang bermanfa­at bagi sesama. Bagi indivi­du dan kelompok masyara­ kat yang bersedia, ingin dan mau peduli terhadap program sahabat remaja JOB ini diharapkan dapat memberikan dukungan dan bantuannya dengan meng­ hubungi Sekretariat JOB,” ujar dia. (RIN/O2)

AS Bantu Restorasi Gambut PEMERINTAH akan menerima bantuan dari Amerika Serikat (AS) sebesar 30 juta dolar AS untuk adaptasi dan mitigasi perubahan iklim di Indonesia. “Perinciannya, 17 juta dolar AS untuk bantuan restorasi gambut di Jambi dan 13 juta dolar AS untuk pembentukan pembangkit listrik tenaga biogas dari limbah sawit di Riau,” kata Duta Besar AS untuk Indonesia, Robert Blake, di sela konferensi pers Festival Iklim, di

Jakarta, Senin (1/2). Hal itu, kata Robert, juga untuk membantu Indonesia dalam mengamandemen Protokol Montreal yang mengikat semua negara untuk mengurangi produksi zat perusak karbon di udara. “Dalam hal ini, Pemerintah AS juga berjanji membantu pengucuran dana. Pendanaan ini sekaligus menyusul investasi lain bernilai 38 juta dolar untuk prakarsa lingkungan yang dilakukan

pemerintah AS selama 2015 di Indonesia,” kata dia. B l a ke m e n a m b a h k a n menurut rencana kedua proyek akan diimplementasikan oleh lembaga Indonesia, yakni Millennium Challenge Account-Indonesia (MCA-I). Sementara Kepala Badan Restorasi Gambut (BRG) Nazir Foead menyampaikan pembahasan teknis dari kerja sama tersebut akan dilakukan setelah tim teknis BRG rampung. (MI/O2)

UPT Bahasa Darmajaya Gelar Kursus TOEFL DALAM meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris, UPT Bahasa menyelenggarakan kursus test of english as a foreign language (TOEFL) dan speaking gratis bagi dosen serta karyawan Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya. Puluhan dosen dan karyawan tampak serius dan semangat saat berinteraksi dengan instruktur bahasa Inggris dalam membahas materi, serta berbagi trik mengerjakan TOEFL dengan cepat dan tepat di ruang belajar UPT Bahasa IBI Darmajaya, kemarin (3/2). Kepala UPT Bahasa, Betty Magdalena, mengatakan kursus ini telah dimulai sejak 1 Februari lalu dan akan berlangsung selama satu bulan. Untuk kursus TOEFL dilaksanakan setiap Senin, Selasa, dan Rabu, pukul 08.00—10.00, sedangkan kursus speaking setiap Senin, Rabu, dan Kamis, pukul 13.00— 15.00. Betty mengatakan pelatihan TOEFL yang diberikan, meliputi kemampuan listening, structure, dan

reading. Pelatihan listening dilakukan di laboratorium bahasa, sedangkan structure, reading, dan speaking bertempat di ruang belajar UPT Bahasa. “Sebelumnya, peserta kursus TOEFL telah melakukan pra-test TOEFL untuk mengetahui sejauh mana kemampuan mereka. Nantinya setelah menerima pelatihan, mereka kembali melakukan tes sehingga dapat dievaluasi peningkatan kemampuan para peserta. Sementara kursus speaking mengutamakan peserta untuk lebih berani praktik berbicara, mengemukakan pendapat, dan berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris,” ujarnya. Betty menjelaskan UPT Bahasa mempersiapkan empat instruktur, yaitu tiga orang untuk kursus TOEFL dan satu untuk speaking. Kemampuan instruktur telah teruji kualitasnya dan mumpuni untuk melatih kemampuan bahasa Inggris bagi para dosen serta karyawan IBI Darmajaya. (RIC/S1)

n ISTIMEWA

SEMANGAT KURSUS BAHASA INGGRIS. Dosen dan karyawan tampak serius dan semangat saat berinteraksi dengan instruktur bahasa Inggris saat kursus TOEFL dan Speaking, yang diselenggarakan UPT Bahasa Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya, kemarin (3/2).


kamis, 4 Februari 2016

hiburan

LAMPUNG POST

16

Pencapaian Shakira sebagai Duta UNICEF Shakira juga sangat bersemangat karena memiliki program perkembangan anak bersama UNICEF.

P

ENYANYI internasional Shakira berulang tahun hari ini. Shakira memasuki usia 39 tahun dan tahun ini adalah puncak karier dia dalam bermusik. Selain sukses di musik, pelantun The Hips Do Not Lie ini memiliki banyak bisnis dan lagu-lagunya juga pernah masuk top chart iTunes. Selain itu, Shakira juga sangat bersemangat karena memiliki program perkembangan anak bersama UNICEF.

Shakira memang didaulat menjadi duta UNICEF sejak 2003. Bahkan, pada 2010, dia menerima medali dari badan tenaga kerja PBB untuk pekerjaannya dalam membantu anak-anak miskin. Yayasannya, Barefoot, menyediakan perbaikan gizi kepada lebih dari 6.000 anak-anak di Kolombia. Dia juga menjadi anggota yayasan ALAS, lembaga advokasi anak-anak di seluruh Amerika Latin. Shakira disebut sebagai seorang duta besar sejati untuk anak-anak dan kaum muda, de­ ngan pendidikan berkualitas dan berkeadilan sosial. Dalam sebuah pernyataannya, Shakira menyatakan bahwa bi-

dang sosial, ekonomi, serta kebijakan lingkungan harus berfokus pada anak-anak dan pendidikan mereka. Dilansir dari HollywoodLife. com, Selasa (2/1), Shakira menuliskan beberapa pencapaiannya hingga menginjak usia 39 tahun. Program-program serta kegiatan sosialnya sebagai duta UNICEF merupakan salah satu pencapai­ an besar bagi Shakira. Selain itu, dia bekerja sama dengan Rovio, salah satu perusahaan gamers dalam pembuatan video games Angry Bird. Shakira juga menjadi pengisi suara di film animasi Disney, Zootopia. Nantinya, film itu dirilis di bioskop pada Maret 2016. (INT/S1)

n MI

Chicco Jerikho Ingin Perut Sixpack IMPIAN Chicco Jerikho untuk bermain film a ­ ction s e g e r a t e r w u j u d . Re n cananya, ia baru melakoni syuting pada pertengahan 2016. Meski tidak mau menyebutkan judul film terbarunya, Chicco tengah mempersiapkan segala ke­ perluan akting, terutama olah tubuh. Pria 31 tahun itu mengatakan ia mau perutnya terlihat indah saat bermain dalam film action. “Bikin perut sixpack pasti, jaga makan jaga stamina,” ujar Chicco saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (2/2), dikutip dari

liputan6.com. Menurut dia, fisik sangat diperlukan dalam bermain film action. Sebab, hampir 70% bermain dalam film action mengandalkan fisik. “Soalnya syuting film action butuh fisik dan enggak sekadar akting,” kata bintang film Terjebak Nostalgia ini. Unt u k m a s a l a h f i s i k , Chicco melakukan olah tubuh seorang diri, tanpa bantuan intstruktur olahraga. Menurut dia, sejauh ini untuk masalah olahraga ia bisa menjalani­ nya s e ndir i. “ O lahr ag a sendiri, enggak pakai instruktur.” (INT/S1) n MI

Raisa Mengaku Tidak Kapok Main Film

UNTUK pertama kalinya Raisa Andriana terjun di dunia akting lewat film Terjebak Nostalgia, pengalaman baru yang sama sekali tidak di­ sesalinya. “Saya enggak kapok main film,” kata Raisa dalam konferensi pers Terjebak Nostalgia di Jakarta, Selasa (2/2). Menurut Raisa, salah satu kesulitan yang dihadapinya adalah adegan romantis yang dilakoninya bersama Ruli. Mereka harus bisa terlihat seperti sejoli yang sedang mabuk asmara dalam adegan berdurasi pendek. Apalagi, adegan itu diambil pada awal-awal syuting, saat Raisa masih beradaptasi. “Scene-nya sedikit tetapi harus memperlihatkan mereka saling cinta banget, sampai (karakter Raisa) selabil itu (saat berpisah),” katanya. Raisa memerankan karakter bernama sama dengan dia. Raisa menjalin hubungan dengan musisi bernama Sora (Maruli Tampubolon) yang harus pergi ke New York untuk mengejar mimpi di bidang musik. Suatu hari, Sora hilang tanpa kabar di New York. Raisa terombang-ambing antara masa lalu dengan Sora dan Reza (Chicco Jerikho), yang kini berada di sisinya. Film Terjebak Nostalgia karya sutradara Rako Prijanto akan tayang di bioskop mulai 11 Februari 2016. (ANT/S1) n MI

1

Polisi Geledah Rumah Jessica

2

13 Dubes Serahkan Surat Kepercayaan kepada Jokowi

PENYIDIK Polda Metro Jaya menggeledah rumah Jessica Kumala Wongso, tersangka kasus kematian Wayan Mirna Salihin. Polisi mencari barang bukti pembunuhan Mirna. Pemantauan di rumah Jessica di Graha Sunter Pratama, Sunter Agung, Jakarta Utara, polisi datang sekitar pukul 11.00, Rabu (3/2). Lebih dari lima polisi masuk rumah Jessica. Kuasa hukum Jessica, Andi Joesoep, membenarkan kedatangan polisi untuk menggeledah. (NASIONAL)

SEBANYAK 13 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo. Penyerahan surat kepercayaan menandai dimulainya penugasan resmi para dubes di Indonesia. Sejumlah kabinet kerja turut hadir menyaksikan penyerahan surat-surat itu. Penyerahan surat kepercayaan tersebut digelar di Ruang Kredensial, Istana Merdeka, Rabu (3/2). (NASIONAL)

3

De Gea Tuntut Konsistensi MU

MANCHESTER United berhasil memetik tiga angka saat menjamu Stoke City pada pekan ke-24 Liga Primer Inggris, Rabu (3/2). Pada laga yang digelar di Stadion Old Trafford itu, Red Devils menang dengan skor 3-0. Kiper United, David De Gea, menyambut kemenangan ini dengan suka cita. Ia senang timnya sudah tampil apik. Untuk itu, pemain asal Spanyol itu berharap timnya dapat menjaga performa hingga akhir musim. (BOLA)


SEPAK BOLA

kamis, 4 februari 2016

LAMPUNG POST

17

n AFP/BEN STANSALL

DWIGOL. Bola sepakan striker Leicester City, Jamie Vardy (kanan), melewati hadangan kiper Liverpool, Simon Mignolet, pada pekan ke-24 Liga Primer di King Power Stadium, Leicester, Rabu (3/2) dini hari WIB. Vardy memborong dua gol kemenangan tanpa balas sekaligus memastikan Leicester tetap di puncak klasemen.

Gol Martial Buat Van Gaal Terkesan

Leicester Tunjukkan Konsistensi

PERFORMA apik ditunjukkan striker Anthony Martial saat Manchester United menekuk Stoke City 3-0 pada pekan ke-24 Liga Primer Inggris di Old Trafford, Rabu (3/2) Kemenangan atas dini hari WIB. Pemain asal Prancis terseLiverpool menunjukkan but menyumbang satu gol indah ke gawang Leicester mampu The Potters. menjaga konsistensi. Gol Martial terjadi di menit ke23. Mendapat umpan Wayne Rooney di sisi tengah, penye­ MUHARRAM CANDRA LUGINA rang Prancis itu melepaskan EICESTER gol indah yang mengarah ke City makin sudut atas kanan gawang. Gol menunjukkan itu sekaligus membawa MU diri menjadi salah unggul 2-0 saat itu. satu penantang terkuat Pelatih Louis Van Gaal perebutan takhta Liga Primer pun mengaku terkesan Inggris musim ini. Tambahan tiga melihat gol Martial itu. Ia pun memuji mantan stri­ poin usai menaklukan Liverpool ker AS Monaco itu karena 2-0 makin mengukuhkan posisi mampu tampil konsisten dan The Foxes—julukan Leicester—di beradaptasi ketika bermain puncak klasemen sementara. di Liga Primer Inggris. Dominasi big four pun mulai “Hal ini sangat mengejutpudar berkat penampilan imkan. Anda pergi dari Liga presif skuat asuhan Claudio Prancis dan datang ke Liga Ranieri ini. Kini Leicester Primer Inggris. Anda mampu City unggul tiga poin dari melihatkan penampilan ini saat pesaing terdekatnya, masih berusia 20. Itu menunjukManchester City, yang kan banyaknya potensi yang dimimengekor di belaliki sang pemain. Namun, bagi saya, kangnya. ia belum menunjukkan performa Mungkin terlalu terbaiknya,” ujar Van Gaal. dini mempredikAnthony Martial Sejak direkrut MU pada bursa transsi Leicester akan n AFP/PAUL ELLIS fer musim panas lalu, Martial jarang merebut gelar juara dimainkan sebagai striker oleh Van Gaal, Liga Primer musim yang merupakan posisi murninya. Ia jusini. Namun, setidaknya tru kerap dimainkan sebagai winger. Riyad Mahrez dkk masih terus “Saya selalu bergantung kebutuhan tampil konsisten selagi sejarah tim ketika menempatkan posisi menunjukkan tim kuda hitam sepemain. Ia lebih suka bermain lalu melempem di putaran kedua sebagai striker, tetapi saya perlu kompetisi. ia bermain di sisi lain. Ketika ia Ranieri pun melempar pujian bermain seperti ini, saya tidak kepada penampilan anak didiknya akan mengubah posisinya. Sama seperti usai menaklukkan The Reds— Rooney dan Mata. Saya tidak akan meng­ julukan Liverpool—di markas ubah posisi mereka,” ujar Van Gaal. sendiri. Eks pelatih Inter Milan ini Dua gol lain Setan Merah dicetak Jesse menyebut timnya memiliki kerja Li­ngard dan Wayne Rooney. Namun, hasil sama dan pergerakan yang luar positif tersebut tidak membuat MU beranjak biasa. dari posisi kelima di klasemen sementara “Bagaimana Mahrez dengan 40 poin. Mereka terpaut lima poin dari mengoper bola ke Vardy Tottenham Hotspur dan Arsenal yang menemdan mengambil waktu pati peringkat ketiga dan keempat. (MTVN/O1) untuk melihat posisi kiper yang

L

terlalu ke depan itu sangat sulit dipercaya. Setiap orang mengerti pergerakan sebelum mereka melakukannya,” kata Ranieri. Dalam laga di King Powers Stadium, Rabu (3/2) dini hari WIB, penyerang James Vardy menjadi aktor protagonis bagi timnya setelah menyumbang dua gol kemenangan Leicester City. Salah satu golnya dicetak dengan indah setelah tendangan voli dari jarak 28 meter menghunjam gawang Simon Mignolet saat laga genap satu jam. Pemain Timnas Inggris ini kembali menggandakan keunggulan Leicester 11 menit kemudian melalui sepakan jarak dekatnya. “Saya tidak berpikir mencetak gol lebih baik dari ini. Saya hanya mengambil kesempatan di depan

Kami memiliki banyak peluang untuk mencetak angka, tetapi kami gagal. saya dan untungnya bola melewatinya (Mignolet). Namun, gol adalah gol dan yang terpenting adalah tiga poin bagi klub,” ujar Vardy. Di lain pihak, manajer Liverpool, Jurgen Klopp, merasa frustrasi atas kekalahan ini. Klopp pun mengaku membutuhkan waktu untuk berpikir dengan tenang. Martin Skrtel dkk hanya meraih satu kemenang­ an dari lima laga terakhir di liga dan kemasukan 12 gol. “Saya merasa tidak baik dengan permainan kami. Kami seharusnya bermain lebih baik lagi. Saya membutuhkan beberapa saat untuk menenangkan diri. Saya harus melihat pertandingan itu lagi,” ujar Klopp. Rasa kecewa layak dirasakan

El Shaarawy Kembali Bawa Roma Menang SIHIR Stephan El Shaarawy kembali memberi kemenangan bagi AS Roma. Setelah mencetak gol saat debut kontra Frosinone pada akhir pekan lalu, pemain berjuluk The Little Pharaoh kembali membobol gawang lawan ketika I Lupi melawan Sassuolo pada pekan ke-23 Seri A di Citta Del Tricolore, Rabu (3/2) dini hari WIB. Gol El Shaarawy sekaligus menegaskan kemenangan Roma pada laga tersebut. Sebelumnya, Roma sudah unggul 1-0 saat Mohamed Salah mencetak gol pada menit ke-11. Skuat Roma bisa mengakhiri laga dengan

tersenyum usai gol El Shaarawy tercipta pada menit ke-90. Roma sebetulnya terancam meraih hasil seri. Pasalnya, tuan rumah memiliki kesempatan menyamakan kedudukan usai mendapat hadiah penalti pada menit ke-88. Namun, keberuntungan sedang menaungi skuat asuhan Luciano Spaletti itu lantaran eksekutor penalti Sassuolo, Domenico Berrardi gagal menjalankan tugas dengan baik. Hasil positif itu layak didapat Roma mengingat mereka tampil dominan. Il Lupi menguasai 53% penguasaan bola. Sayang, dari peluang mereka kalah ­dari

tuan rumah yang memiliki enam ­kesempatan dari 17 upaya percobaan berbanding lima dari 13 tendangan ke gawang. Kemenangan 2-0 atas Sassuolo mengerek posisi Roma ke urutan keempat klasemen dengan 41 angka. Kini, mereka memiliki poin yang sama dengan penghuni peringkat kelima, Inter Milan. Roma berhak berada di atas Inter karena unggul selisih gol. Namun, posisi Roma bisa dilewati Inter yang baru memainkan giornata ke-23 dini hari tadi dengan menjamu Chievo. Sementara itu, legenda Argentina Diego Maradona menye-

but Napoli punya kesempatan meraih scudetto musim ini untuk mengulangi prestasi yang terakhir ditorehkannya pada musim 1989—1990. Namun, ia menilai Napoli tidak boleh jemawa karena masih ada Juventus yang berpotensi menyalip. “Ini bisa menjadi tahun yang tepat untuk Napoli meraih scudetto. Mengingat mereka punya striker hebat seperti Gonzalo Higuain. Tetapi, mereka memiliki masalah dengan Juventus. Mereka tidak pernah kalah! Jika mereka terus menunjukkan hasil positif, Napoli akan mengalami kesulitan,” kata dia. (MTVN/O1)

Klopp karena dalam laga itu me­ reka tampil dominan dengan 63% penguasaan bola. Namun, mereka kalah efektif dari tuan rumah karena dari 14 upaya hanya dua yang tepat sasaran, sedangkan Leicester menciptakan enam peluang dari 13 kali percobaan.

Menurun Di lain pihak, Arsenal terus melanjutkan tren menurunnya di ajang domestik setelah gagal menang di empat laga terakhirnya. Terakhir, skuat arahan Arsene Wenger dipaksa bermain imbang oleh Southampton dengan skor kacamata, kemarin. Alhasil, Arsenal harus rela posisinya di tiga besar tergusur Totthenham Hotspur setelah menggunduli Norwich City 3-0 di saat yang hampir bersamaan. Hasil ini membuat misi Arsenal terus berada di jalur juara makin sulit terwujud. “Tentu kami kehi­ langan sejumlah poin dalam pere­ butan gelar, tetapi kami harus fokus untuk kembali di jalur kemenang­ an dan tidak banyak yang dapat dilakukan lawan,” ujar Wenger. Arsenal sejatinya mendominasi jalannya laga dengan menguasai 61% alur bola. Namun, penampil­ an luar biasa kiper Southampton, Fraser Foster, menggagalkan sejumlah peluang emas Mesut Ozil dan kolega. Setidaknya, terdapat empat peluang terbuka di depan gawang Soton—julukan Southampton. “Kami memiliki banyak peluang untuk mencetak angka, tetapi kami gagal. Mungkin kami bisa menang 4-1 atau 5-2, tetapi kiper mereka bermain baik dan sulit ditakluk­ kan. Itu membuat kami sangat frustrasi,” kata juru gedor andalan Arsenal, Oliver Giroud. (MI/O2)

Hasil pertandingan Rabu (3/2) dini hari WIB LIGA PRIMER West Ham Leicester Sunderland Arsenal Norwich

vs vs vs vs vs Crystal Palace vs Man United vs WBA vs

Aston Villa Liverpool Man City

0 0 1 Southampton 0 Tottenham 3 Bournemouth 2 Stoke 0 Swansea 1

LIGUE 1 2 Monaco vs Bastia 0 Montpellier vs Marseille

0 1

SERI A 0

Pepe Menepi karena Cedera REAL Madrid terpaksa kehilangan bek utamanya, Pepe, selama be­ berapa pekan ke depan. Los Blancos mengabarkan defender asal Brasil itu harus menepi karena cedera kaki. Pepe sudah absen membela Madrid dalam laga lanjutan La Liga akhir pe­ kan lalu. Ia yang biasa diduetkan den­ gan Sergio Ramos sudah dimainkan 17 kali sepanjang musim ini. Cedera Pepe bisa menjadi berkah bagi bek Madrid, Raphael Varane. Jika bisa unjuk gigi dan tampil rutin bersama Los Merengues , Varane memiliki peluang dipanggil ke skuat Timnas Prancis untuk berlaga di Piala Eropa 2016. (MTVN/O1)

Guardiola Datang, Hart Terancam? PEP Guardiola bakal membesut Manchester City pada musim de­ pan. Kehadirannya berpotensi bakal memberikan per­ ubahan di The Citizens, salah satunya per­ ubahan di posisi kiper. Sejum­ lah pemain n AP/MIGUEL ANGEL MORENATTI top dunia dirumorkan bakal diboyong Guardiola pada musim depan, di antaranya gelandang Juventus, Paul Pogba, dan kiper Barcelona, Claudio Bravo. Guardiola diyakini sudah ingin merekrut kiper asal Cile itu saat masih membesut Barcelona beberapa tahun yang lalu. Ketika itu, Bravo masih mem­ bela Real Sociedad. Jika benar Guardiola masih tertarik dengan penjaga gawang berusia 32 tahun itu, artinya nasib Joe Hart se­ bagai pilihan utama City bakal teran­ cam. Pasalnya, Bravo memiliki atribut untuk menjadi kiper utama. Bravo jadi andalan Barca sejak pindah dari Sociedad pada musim 2014—2015. Posisinya tak tergantikan dan sudah melakoni 55 laga, 17 di antaranya di La Liga musim ini. (MTVN/O1)

Martinez Termahal di Tiongkok

lulu@lampungpost.co.id

2 2 0 0 0 1 3 1

selintas

Sassuolo vs AS Roma

2

KLUB raksasa Tiongkok, Guangzhou Evergrande, kembali merekrut pe­ main top dunia. Terbaru, klub terbaik Asia itu dikonfirmasi telah mendapat­ kan tanda tangan striker Atletico Madrid, Jackson Martinez. Martinez hengkang ke Guangzhou dengan mahar 43 juta euro atau Rp630 miliar. Pembelian pemain berusia 29 tahun yang dilakukan juara Liga Champions Asia ini mematahkan rekor sebelumnya, 28 juta euro (Rp419 mil­ iar). Catatan itu dibuat Jiangsu Suning untuk menebus Ramires dari Chelsea. Kehadiran Martinez menambah koleksi pemain bintang diGuangzhou. Juara Liga Champions Asia 2015 itu sebelumnya sudah memiliki Alan Carvalho, Paulinho, dan Ricardo Gu­ rat. Selain diisi pemain bintang dunia, Guangzhou juga diasuh pelatih kawak­ an asal Brasil, Luiz Felipe Scolari sejak musim panas tahun lalu. (MTVN/O1)


kamis, 4 Februari 2016

OLAHRAGA

Lakers Bangkit dari Kekalahan DeRozan memasukkan lemparan tiga angka menjelang waktu tembak habis dengan 51 detik tersisa untuk unggul 102-94. RICKY MARLY

K

OBE Bryant men­ cetak poin tertinggi dengan 38 angka. Raihan itu sekaligus meng­ antarkan Los Angeles La­ kers menang atas Minnesota Timberwolves 119-115, Se­ lasa (2/2) waktu setempat. Meski akan menjalani musim terakhirnya sebagai pebasket profesional, Kobe tetap menunjukkan kemam­ puannya di atas lapangan. Hebatnya, pebasket 37 ta­ hun itu mencetak 14 dari 18 poin yang tercipta untuk Lakers pada lima menit akhir pertandingan.

Lowry sukses memasukkan lima lemparan tiga angka. Kemenangan ini juga meng­a khiri rentetan 10 kekalahan beruntun yang dialami Lakers sepanjang musim ini. Hasil terburuk se­ jak 1994. “Anda meng­alami 10 kekalahan beruntun, itu cukup memalukan. Anda tetap tidak ingin menjadi tim yang jauh dari rekor,” kata Kobe, seusai pertandingan. Sementara itu, guard To­ ronto, Kyle Lowry, mencetak 26 angka dan DeMar DeRo­ zan mengemas 22 angka ke­ tika Raptors merusak debut

n AP/MARK J TERRILL

MANFAATKAN CELAH. Bintang Los Angeles Lakers, Kobe Bryant (tengah), melepaskan umpan di antara hadangan dua pemain Minnesota Timberwolves, guard Andrew Wiggins (kiri) dan center Gorgui Dieng, pada lanjutan komeptisi NBA di Staples Center, Rabu (3/2). Lakers memenangkan laga sekaligus memutus 10 kekalahan beruntun. pelatih sementara Phoenix, Earl Watson, dengan keme­ nangan 104-97 atas Suns pada Selasa (2/2) di Talking Stick Resort Arena. Guard cadangan Terrence Ross mencetak 16 angka dan center Jonas Valanciunnas mengemas 14 angka untuk Raptors (33-16), yang meme­ nangi 12 dari 13 pertanding­ an terakhirnya. Forward Markief Morris mencetak 30 angka dan 11 rebound untuk Suns (14-36), yang telah kalah lima kali secara beruntun, 11 kali kalah dari 12 pertandingan terakhir,

dan kekalahan ke-20 dari 22 pertandingan terakhirnya. Guard rookie Suns, Devin Booker, mengemas 27 angka dan sukses memasukkan enam lemparan tiga angka, termasuk dua lemparan tiga angka dan lay up saat timnya melaju 13-4 yang membawa Suns mengejar 99-94 dengan waktu menyisakan 2:56. DeRozan memasukkan lemparan tiga angka men­ jelang waktu tembak habis dengan 51 detik tersisa un­ tuk unggul 102-94. Lowry sukses memasukkan lima lemparan tiga angka.

Double-Double Asisten pelatih Suns, Wat­ son, dipromosikan menjadi pelatih sementara pada Senin (1/2), ketika Suns memecat Jeff Hornacek saat menjalani ta­ hun terakhir dari kontraknya yang berdurasi tiga tahun. Point guard Suns, Archie Goodwin, mencatatkan 18 angka dan 12 assist untuk mengukir double-double per­ dana sepanjang kariernya. Goodwin mencatatkan pe­ nampilan sebagai pemain inti untuk ketujuh kalinya secara beruntun, saat ia menggan­ tikan guard Brandon Knight,

yang harus menepi karena sakit hernia dan diperkirakan belum akan kembali sampai libur All-Star. Suns unggul tujuh ang­ ka pada kuarter pertama, tapi tidak memimpin pada 33 menit terakhir. Morris mencetak 14 angka dan melakukan 5 rebound saat bermain pada kuarter per­ tama pada penampilan per­ tamanya sebagai pemain inti sejak 19 Januari, dan yang ke-20 kalinya musim ini. (MTVN/ANT/O1) rickymarly@lampungpost.co.id

Pengprov IMI Diminta Koordinasi dengan Pengurus Pusat PERBEDAAN waktu habis­ nya masa kepengurusan terjadi antara Pengurus Provinsi (Pengprov) Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan KONI Lampung. Untuk itu, Pengprov IMI Lampung akan meminta konfirmasi kepada pengurus pusat.

“Berdasarkan SK asli yang kami pegang, Musorprov IMI kepengurusan tahun lalu digelar 17 Januari 2013, mun­ dur dari jadwal semula 18 Desember 2012. Jadi jika men­ gacu pada periode kepeng­ urusan habis 18 Desember 2016 dan 17 Januari 2017

kalau berpatokan musorprov. Namun berdasarkan data yang dimiliki bidang organisa­ si KONI, masa bakti Pengprov IMI habis pada 12 Februari,” ujarnya, saat dihubungi via telepon, Rabu (3/2). Heri menambahkan setelah menghadap kabid organisasi

KONI, pihaknya disarankan berkoordinasi dengan PP IMI. “KONI untuk sementara tetap menggunakan data yang mereka pegang, lantaran ber­ dasarkan tembusan lewat faks dari PP IMI. Kami disaran­kan berkoordinasi dengan peng­ urus pusat,” kata dia. Terkait masalah itu, Se­ kum Pengprov IMI Lampung Teguh Fernando mengatakan akan mengadakan rapat de­ ngan pengurus. “Kami akan rapat lebih dulu dengan ke­ tua umum dan ketua harian terkait langkah ke depan atas masalah ini. Kalau sudah ada perintah dari ketum segera kami konfirmasi ke PP IMI,” ujar Teguh, kemarin. Sementara itu, Kabid Organ­

isasi KONI Lampung AM Hara­ hap mengatakan pihaknya berpegang pada data yang diterima yang merupakan tembusan dari PP IMI. “Kami pegang data tembusan dari PP IMI dan ini yang kami jadikan acuan. Kalau memang berbeda, kami sarankan Peng­ prov IMI agar berkoordinasi dengan PP IMI, dan berharap perbedaan data ini segera selesai,” ujarnya, saat ditemui di KONI Lampung, Rabu (3/2). Selain IMI, berdasarkan data dari bidang organisasi KONI Lampung, dua pengprov lagi sudah habis masa kepeng­ urusannya. Keduanya adalah Pengprov Gabsi yang habis 20 September 2015 dan Ikasi 14 Januari 2016. (*11/O1)

LAMPUNG POST

18

Via Ditangani Pelatih Johan Gunawan KEINGINAN Pengprov Percasi Lampung meng­ gunakan pelatih dari luar untuk menangani pecatur putri, Via Lastiningtyas, yang menjadi satu-satunya pecatur yang lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat 2016, akhir­ nya tercapai. Pelatih catur Johan Gunawan dipastikan akan menangani Via se­ lama menjalani pelatprov. “Kami sudah memasti­ kan akan menggunakan Johan Gunawan yang berge­ lar master FIDE tersebut untuk melatih Via selama persiapan untuk meng­ hadapi PON. Rencananya dia akan mulai melatih pada 15 Februari. Dia akan kami kontrak setahun,” ujar Sekretaris Umum Pengprov Percasi Lampung Jolly Sang­ gam, saat ditemui di ruang­ an Kabid Organisasi KONI Lampung, Rabu (3/2). Dia menambahkan pemi­ lihan Johan setelah mele­ wati berbagai pertimbang­ an. Sebab, pelatih asal Banten itu memiliki track record yang cukup mumpu­ ni. Dia mampu melahirkan pecatur-pecatur andal yang bergelar master nasional (MN) dan FIDE master. “Johan memiliki lisensi nasional dan sudah banyak melahirkan pecatur-peca­

tur andal yang bergelar master nasional (MN) dan FIDE master. Dia memiliki kurikulum mengajar yang lebih tersistematis dan ber­ beda dengan pelatih catur tingkat daerah,” ujarnya. Selain pemanggilan pelatih, Pengprov Percasi juga akan mengikuti ajang try out, tapi agak berbeda dengan cabor lain. Via akan banyak diikutkan dalam se­ tiap kejuaraan karena ham­ pir setiap bulan digelar, baik di Indonesia maupun luar negeri berdasarkan kalender PB Percasi atau­ pun turnamen terbuka. “Namun, kami akan memilah, kejuaraan mana yang layak diikuti Via seba­ gai ajang peningkatan ke­ mampuan dan mengevalu­ asi hasil latihan. Kami juga harus menyesuaikan dengan dana yang diang­ garkan KONI,” kata dia. Selain melatih Via, Johan juga direncanakan melatih beberapa pecatur Lampung sebagai pembinaan jangka panjang. “Tidak hanya Via, tapi dia juga akan melatih pecatur lainnya, seperti Renocta Kevin, Iksan Sire­ gar, dan lain-lain sebagai bagian dari pembinaan jangka panjang, namun fokus utama lebih melatih Via,” ujarnya. (*11/O1)

PWI Kembali Gelar Seleksi Tiga Cabor PERSATUAN Wartawan Indonesia (PWI) Lampung akan menggelar seleksi tahap kedua bagi atlet Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2016 di tiga cabang olahraga. Seleksi dilakukan Jumat (5/2) dan Sabtu 6/2) untuk cabang tenis meja, tenis lapangan, dan futsal. Ketua PWI Lampung Su­ priyadi Alfian, didampingi Ketua Siwo PWI Rusidi, me­ngatakan seleksi tahap kedua digelar untuk melihat kembali kemampuan para atlet wartawan karena selek­ si pertama kurang maksi­ mal. “Tenis lapangan sudah memasuki seleksi ketiga, se­ dangkan futsal yang kedua. Kalau tenis meja baru akan berlangsung Jumat,” kata Supriyadi, Rabu (3/2). Pada seleksi tahap perta­ ma Sabtu (30/1) lalu diikuti kelompok umur 40 tahun ke bawah. Namun, jum­ lah atletnya belum sesuai mengingat baru separuh peserta hadir. Untuk tenis lapangan,

seleksi ketiga digelar karena adanya permintaan calon peserta. PWI ingin seluruh anggota bisa ikut Porwa­ nas sehingga memberikan ke­sempatan yang belum seleksi untuk ikut seleksi. Sedangkan tenis meja, seleksi tahap pertama ren­ cananya diikuti 10 peserta yang terbagi tiga kelompok umur 27—39 tahun, 40—49 tahun dan 50 tahun ke atas. Sementara itu, Ketua Siwo PWI Lampung Rusidi me­ ngatakan seleksi dilakukan hingga satu bulan sebelum pendaftaran entry by name pada 30 April mendatang. Jika sudah memenuhi harap­ an, seleksi tidak disetop. Dia berharap seluruh wartawan anggota PWI yang ingin menjadi atlet Por wanas agar segera mengikuti seleksi. “PWI berharap Maret tidak ada seleksi lagi Mudahmudahan Februari ini seluruh cabor sudah terbentuk, meski baru bersifat tim bayangan,” kata dia. (*11/O1)

Lorenzo Asapi Rossi pada Hari Terakhir HARI ketiga atau hari ter­ akhir tes resmi pramusim MotoGP 2016 akhirnya se­ lesai digelar, Rabu (3/2). Pada tes yang berlangsung di Sepang ini, pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, kembali menjadi yang tercepat. Lorenzo yang melahap 36 lap berhasil mencatatkan wak­ tu tercepat dengan 1 menit 59.580 detik, atau unggul 0.976 detik dari rekan setimnya, Va­ lentino Rossi, yang harus puas berada di posisi kedua. Pada tes yang sempat di­ warnai turunnya hujan ini membuat pembalap Rep­ sol Honda, Marc Marquez, hanya bisa menjadi tercepat ketiga dengan catatan 2 menit 0.883 detik. Menyusul di belakang ada pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, di posisi keempat dengan 2 menit 0.992 detik. Sementara test rider asal Ducati, Casey Stoner, ber­ada di posisi kelima, di depan Dani Pedrosa dari Repsol

n AFP/MOHD RASFAN

SEMPURNA. Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo, melewati tikungan saat melakoni tes terakhir pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (3/2). Lorenzo tampil apik untuk menjadi yang tercepat. Honda yang hanya men­ catatkan waktu 2 menit 1.161 detik. Dengan demikian, Loren­ zo paling bersinar pada tes pramusim MotoGP yang berlangsung di Sepang. Se­ telahnya, Sirkuit Sepang akan mengubah treknya sebelum digunakan pada pergelaran MotoGP 2016 Oktober mendatang.

Menanggapi hasil terse­ but, Rossi mengakui re ­ kan setimnya tampil sangat kuat. Terlebih dengan ban baru yang disuplai oleh Michellin. “Jorge sangat-sangat ce­ pat, saya pikir dia lebih ce­ pat dengan ban hard karena saya pikir (Danilo) Petrucci, (Hector) Barbera, dan juga (Marc) Marquez membuat

(waktu mereka) dengan ban soft,” ujar Rossi. “Yang kedua tercepat de­ ngan ban hard adalah (Cal) Crutchlow dan dia lebih lambat dari Jorge, jadi dia membalap dengan san­ gat baik dan dia memiliki perasa­a n yang baik. Kita tahu bahwa dia sangat baik dalam catatan waktu,” kata dia. (MTVN/O2)


otomotif

Kamis, 4 Februari 2016

LAMPUNG POST

19

BR-V Tangguh dan Mewah Kendaraan ini termasuk kendaraan irit dengan 1 liter bahan bakar bisa melaju 18 km. MUSTIKA SEPTIYAS TRISILIA

H

onda BR-V telah hadir di te­ ngah-tengah masyarakat Lampung, sebuah mobil keluarga dengan tenaga tangguh yang mampu melewati segala macam medan. Mobil bertenaga 1.500 CC yang diusung oleh Honda tersebut ialah BR-V (bolt roundabout vehicle). Sales konter Honda Arista Rajabasa, Yuniar, mengatakan mobil Honda BR-V merupakan kombinasi dari MPV Mobilio dan SUV CR-V dengan kursi tujuh penumpang. “Perpaduan keduanya membuat mobil Honda BR-V memiliki DNA mobil keluarga tujuh penumpang dengan karakter SUV yang tangguh,” ujar dia, Rabu (3/2). Honda BR-V menampilkan kesan tangguh dengan ground clearance yang tinggi, yakni mencapai 201 mm. “Angka tersebut merupakan angka tertinggi di kelasnya. Angka tersebut juga sekaligus membuktikan ketangguhaan BR-V dalam melewati segala medan.” Desain alloy wheel 16 inci yang gagah dan grille depan yang tangguh menyatu dengan lampu depan yang modern membuat Honda BR-V tampil percaya diri di kelasnya. Tidak hanya menampilkan desain eksterior yang tangguh, desain proyektor headlamp dengan LED light guide memberi aksen sporty dan juga mewah. “Tidak hanya sampai di situ, kendaraan tangguh tersebut juga hadir dengan sentuhan chrome pada eksterior yang eksklusif dan menawan,” ujarnya.

Kemanan Maksimal Yuniar juga menjelaskan tidak hanya unggul pada bagian eksterior, BR-V juga

juara di bagian interior. Kendaraan keluarga tersebut dilengkapi oleh audio steering switch yang akan memudahkan pengendara untuk mengatur musik maupun volume hanya dengan melalui stir. Desain interior yang modern juga hadir dari tombol AC yang tidak lagi menggunakan tombol, tetapi digital. BR-V juga dilengkapi dengan sistem keamanan yang tinggi, di antaranya dual SRS airbag, ABS + EBD (antiselip), VSA (mencegah terjadinya oversteering maupun under steering), hill start assist (memberikan waktu jeda ketika kendaraan dalam posisi menanjak sehingga tidak mundur), serta seat belt dengan load limiter. Sebagai mobil keluarga, BR-V juga dilengkapi dengan eco indicator yang akan membuat konsumsi bahan bakar menjadi irit. “Kendaraan ini termasuk dalam kendaraan irit dengan perbandingan 1 liter BBM untuk 18 km,” katanya. Yuniar menguraikan BR-V hadir dengan enam pilihan warna, yakni taffeta white, lunar silver metallic, modern steel metallic, crystal black pearl, passion black pearl, dan misty green pearl. Tersedia pula empat tipe, yakni S MT yang dibanderol dengan harga Rp245 juta, E MT Rp255 juta, E CVT Rp265 juta, dan E Prestige Rp280 juta. (*4/E2) mustika@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

MOBIL KELUARGA TANGGUH. Sales menunjukkan keluaran Honda dengan konsep keluarga, tetapi tangguh di segala medan, yakni Honda BR-V dengan kapasitas mesin 1.500 cc di diler Honda Arista Rajabasa, Rabu (3/2).

Honda Beat Comic Hits dan Cool Pixel Lebih Menawan AWAL 2016, PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan sepeda motor skutik New Honda Beat POP ESP dengan desain stripe terbaru yang atraktif sesuai tren remaja terkini. Tampilan terbaru skutik Honda ini dipersembahkan untuk para remaja yang menginginkan sepeda motor berdesain fun dan atraktif, irit BBM, serta lincah dengan bodinya yang ramping. Manager Promotion TDM, Rusli Mantaring, mengatakan di Lampung seri Beat POP ESP terbaru ini sudah resmi dipasarkan oleh PT Tunas Dwipa Matra (TDM), diler utama sepeda motor Honda di Lampung, dan siap untuk menjadi tren motor skutik yang merajai Lampung. “Dari 1—2 Februari

ini, kami sudah menjual sebanyak 112 unit dari 61 diler cabang yang kami miliki di seluruh Lampung, dan kami menargetkan mampu menjual sebanyak 1.500 unit/bulan,” kata Rusli saat peluncuran New Honda Beat POP ESP Comic Hits dan Cool Pixel di Hotel Bukit Randu, Selasa (2/2). Rusli mengatakan New Honda Beat POP ESP hadir melalui dua desain stripe, yakni Cool Pixel dan Comic Hits. Stripe Cool Pixel mengusung tema pi­xelate image dengan lima pilihan, yakni warna harmony black white untuk tipe CW, CBS, dan CBS-ISS, serta dan warna groovy red white untuk tipe CBS dan CBS-ISS. Sementara itu, stripe Comic Hits mengusung tema pop-art comic image

dengan empat pilihan, yaitu warna tone black untuk tipe CW, melody blue white untuk tipe CBS dan CBS-ISS, serta warna voice magenta white untuk tipe CBS-ISS. Keseluruhan stripe ini makin memberikan pilihan sesuai dengan karakter grafis yang dihadirkan. “Jadi, banyak alternatif pilihan kombinasi warna yang makin menarik sesuai dengan kesukaan hati,” kata dia. Desain stripe terbaru New Honda Beat POP ESP disuguhkan khusus bagi para remaja yang senang mengeks­ presikan diri dengan beragam kegiat­ an atraktif. Baginya, pilihan desain skutik remaja ini pun disesuaikan dengan perkembangan tren dan minat terkini. (ADI/E2)


PARIWARA

KAMIS, 4 FEBRUARI 2016

INDOCOOL, AC baru. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 07218013130.0851-01581133/ Antasari 0852-66133838 WINDA AC 0721-257556, 02174866 /0812-7921648 / 0852.79542465 PI-N2A483AB9. MINGGU BUKA

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

ALAT TULIS KANTOR Jual Oil pastel carandache Neo1,Neo2,Penjepit carandache,Tinta spidol,Papan Tulis isi 100 ml dan 500 ml (Hemat Biaya 40 % s/d 50 %) Toko Kim Kim, Telp. 0813.7953.7576

BIMBEL Telah dibuka bimbel siap tes CPNS 2016 terbukti & terpercaya materi lengkap instruktur ok, tmpt terbatas. Hub. Prima quantum Jl. Bunga Sedap Malam 121 Prumnas Way Kandis smpng SD 3 Pwk T.Seneng telp.(0721) 786067 CP. 0812.7902177

DEPOT AIR MINUM Brkat Filter, Psta Grosir & Eceran alat-2 depot air minum terlkp & termurah. Mulai hrg 9 Jt Berkualitas & bergaransi. Kami agennya, ut mengatasi

air coklat, kuning, kapur dll, Jl. Purnawirawan Rayon 89 A Gunter 0821.8537.9610 PIN BB 5A9CE147/ 0896.9371.6333.

FASHION CITY GALERY menyambut Natal & Tahun Baru memberikan Disc. 50 % utk Tas Gobelini & produk lain, telp. 0721-475.121 Jl. Wolter Monginsidi No.159 G/H Teluk Betung.

FURNITURE Penjualan & pemesanan futniture jati Jepara dgn berbagai model koleksi a/l: mini bar, partisi, kursi tamu, lemari & berbagai lukisan kaligrafi & aksesories. Hub. Oya Gallery 0812.7201.7850, Jl. Agus Salim Kompl Ruko Perum Tugu Duren, Sukadanaham

KARTU KREDIT Jasa tutp kartu kredit/KTA hny byr 30%, hutang lunas 100% Legal, Hub. Tinah 0812.8153.9552

KEHILANGAN

S T N K B E 4 3 0 4 D Y, N k . MH1JF0217BK150844 Ns. JF02E-1155309 an. Zubaidah STNK BE 4863 EG, Nk. MH314B003CJ040752 Ns. 1UB040768 an. Helnida Fitria STNK BE 4577 ES, Nk. MH1JF5133CK475962 Ns. JF51E-3469308 an. Mad Yusuf STNK BE 6003 EJ, Nk. MH33C10029K171125 Ns. 3C1-172289 an. Siti Khariyah STNK BE 2843 FC, Nk.MHEBV104100000311, Ns.NV-00311, an. Dra. Nanik Marniyati. S T N K B E 3 0 4 3 A P, N k . MH1JFP114K654543 Ns. JFPIE-1636711 an. Putri Like Triyanti

STNK BE 3498 EN, Nk. MH328D305BK447883 Ns. 28D2444780 an. Rusno

STNK BE 3150 ER, Nk. MH1KC3111BK064851 Ns. KC31E-1064059 an. Ir wan Rachmanto

STNK BE 6727 QW, Nk. MH33KA006VK346036 Ns. 3KA320132 an. Hipni Lubis

STNK BE 4588 DM, Nk. MKZB2A1H2BJ000966 Ns. OH2KA1036946 an. Maryono

S T N K B E 5 1 7 4 E V, N k . MH32S60027K196477 Ns. 2S6196298 an. Muhamad Agung Nugraha

S T N K B E 5 6 7 2 F W, N k . MH8BF45DA9J252126 Ns. F4961D311488 an. Y. Tri Edy Susilo

STNK BE 5773 FT, Nk. MH35D9205DJ78871M, Ns. 5D91788690, an. Andi Roni. STNK BE 6215 FP, Nk. MH328D305AK140955 Ns. 28D2137658 an. Lidiana STNK BE 6940 FU, Nk. MH1JFD226DK511127 Ns. JFD2E2518031 an. Jumariah BPKB BE 3593 BN, Nk. MH1JFD116DK053288 Ns. JFD1E-1049395 an. Ria Mayasari STNK & BPKB No. 5957861F, BE 9327 FZ, Nk. KF20037381 Ns. 4K6264661 an. Pemkot Metro

KOLAM RENANG Dunia Kolam Renang mlyani prncangan kolam renang, pmbuatan, prawatan & mnydiakn pralatn & bhn2 prwatan air kolam. Jl.Hayam Wuruk komplek ruko kdamaian asri blok. i No.8 Hub.0851.0309.2567

KURSUS-KURSUS MENJAHIT Ilmu dtgn, uang dtg Seumur hdp, 25 lbh cab. JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode, dftr skrng byr 50%, Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5, Hub. 0721-1701677

MESIN FOTOCOPY CV. MitraAbadi. Jual s ewa p e r b a i k a n s u k u cadang & tinta photo copy. H u b . 0 8 1 2 . 7 9 0 9 . 8 9 8 / 0851.0880.5050

MOBIL PENGANTIN ELEGANT,NYAMAN.MERCY, B M W, C A M R Y, A L P H A R D , ABADIKN MOMENT ANDA DG MNGGUNKN MBL PGNTN KAMI, HU BU NGI :081369695051 / 082182032964

MUKENA GROSIR MCM2 MUKENA, Djmn Bhn Bgs, Adem & Tdk Luntur, Perum Bukit Bilabong Jaya Blok C1 No. 1-2, Tlp. 0812.7217.7449 & 0823.0734.4000 & 0896. 3080.7689

PELUANG USAHA Dicari Partner Bisnis Umroh & Haji Plus, izin resmi Depag, komisi menarik. Berminat hub: 0721.472.235/ 0812.7217.8899 INCOME 20 JT – 100 JT/ Bln atau jd Dewan Kota/Kabupaten th 2019, Garansi !!! Hub. 0813.6860.5435 / 0857.8305.4689

PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

PLAYSTATION

Jual pagar panel beton system knock down a/t: Kota Metro. Hub: 0812.1800.2417. 0897.1403.256

DKNTRKN RMH 2 LT, lgkp dgn mebel air/perabot, 4 KT (2 KT + Ac), 2 KM, Car Port, Pln 2.200W, PAM & S.Bor, Tel & I’net, Lok. Citra Garden Lpg/ Terrace Garden C2-55, Hrg. 40 Jt/thn, Cp. Susila 0811.619383

Dijual Tanah Lt. 5.000 m2, SHM, Lok. 29 Banjar Sari – Metro, dkt Lapangan 29, Hrg. Nego, Tanpa Perantara, Hub. 0822.9815.7500 Dijual tnah cantik dan murah L. 20 htr Wilayah Natar dekat jln tol pas dataran plyover, 12 Km dr bandara. Bagi yg serius hub. Bpk. Adi 0813.794.9923.

TANAH DIJUAL

PERUMAHAN Pe r u m a h a n p r o m o s s i a p bangun lokasi bnyk pilihan Rajabasa, Sukabumi, Way Halim, dll type 36 & 45. Minat hub. 0812.7366.3789 Pin BB 5BAE694E.

RUMAH DIJUAL

TANAH KAVLING

D i j u a l Ta n a h 3 0 . 0 0 0 m , Lok. Padang Cermin, Punduh, cck utk Tambak & Pariwisata, Hrg. 25.000/m Hub. 0815.4088.5590. Dijual Tanah Jl. Imam Bonjol Gg. Hj. Halijah, dkt jlr 2 BKP (Bukit Kemiling Permai), L. 2.395 m2, SHM, Hub. 0813.6576.1150

RANKING 1 PRIVAT guru datang ke rumah semua pelajaran SD, SMP, SMA. Paket Sukses UN & UAS & siap TEMBUS sekolah favorit. Hub. 0821.8260.0101/ 0896.8993.0713. ALIFA COURSE Private Semua Pelajaran SD s/d Umum, Mengaji, Hub. 0821.8192.6579 / 0895.2719.2164 Private profesi guru dtg kerumah, smua pljrn TK, SD, SMP, SMA, Umum, Mengaji, Sempoa, Hub. 0856.58957909/ 0813.6915.2541 Profesional, Sabar & siap UN

CV. CAHAYA ABADI. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C(dpn Budi Wahana Motor). Hb. 085107520099, 081278001238.

SERVICE ELEKTRONIK

HARGA NEGO

SOFTWARE

Mnydiakn software toko, apotek & rmh mkn, hrg 1,5 Jt trmsk Instal, training 3x, konversi data. Hub. 0721-273453 PT. Andaglos, Jl. Pramuka, trminal Kemiling Blok R3 No.7/www. andaglos.com

TOKO ACS LAMPUNG menyediakan Produk Polycarbonate dgn merk twin lite, solar lite, x lite, solite. Solar tuff, solar flat, flexil0n, laser coor, produksi PT IINPARK PRATAMA Jl. P.Antasari No.84 Tj Karang telp.0721-260884, 08217622.5515 (distributor Lampung).

TOUR & TRAVEL GO-JAB (Jemput Antar Bandara) Travel pribadi B. Lampung, Boking 2 (dua) jam sblm Pesawat take Off/Landing, Hub. 0812.9480.480 EXECUTIVE CLASS-RENTAL MBL, AVANZA, INNOVA,PAJERO SPORT, FORTUNER DOBEL CABIN ,ALPHARD, MERCY, BMW, CAMRY, BUS WISATA, ELF(JG MLYNI ANTAR JMPT BNDRA)081369695951082182932964 Global Surya Insani Tour & Travel mmdhkn anda mnj Baitullah, bnyk pkt plhn yg mnguntungkn & mngutmakn plynan trbaik utk anda dlm beribadah, Hub. 0812.7415.6117

UMROH PT. ARMINAREKA PERDANA penyelenggara perjalanan umroh, haji plus, umroh plus. Wujudkan niat anda ke tanah suci dgn mendaftar ke PT. ARMINAREKA PERDANA Jl. Sultan Agung No. 46 A Way Halim. Hub. 0811.794.551.

LOWONGAN

Dijual Cepat : Perumahan Bumi Sukarame Asri, Blok A, No. 22, RT. 09, LK. II, Kel. Sukarame Baru, Kec. Sukarame, B. Lampung. 2 KT, 1 KM, 1 Dapur dan 1 Ruang Serbaguna. LT/LB : 88/64. Sumur Bor (Banyak Air). Listrik 1300 Watt. Keamanan 24jam. Siap Huni. Harga : 275.000.000 (Nego) Atau Bisa Over Kredit. Tanpa Pelantara CP : Ifan 081280541010

JUAL CEPAT TANAH dbelakang Puskesmas Kaliawi, Ls. 500 m2, Ramai Rumah Warga, cck dibuat Kos2an, Hp: 0812.7457.0478 (Firman)

PRIVATE

MINJAYA SERVICE Kulkas,Frezer Box, Showcase, AC, Dispenser, Mesin Cuci, Pompa Air, Hub. 0813.7992.9560 Kami siap dtng, Bergaransi

775 jt nego

PAGAR PANEL BETON

JUAL CEPAT Rumah di Perum Villa Bukit Tirtayasa Estate, Ls. Tnh 90, Hrg. 250 Jt/Nego, Hub. 0878.9934.7373

Dijual Tanah Lt. 1.165 m2, SHM, Lok. Yosodadi – Metro, blkng SMA N 1 Metro, Hrg. Nego, Tnp Perantara, Hub. 0822.9815.7500

HARGA NEGO

Disewakan gudang & kantor gudang tertutup 4000 m2, lahan terbuka 4000 m2 kantor 2 lantai 9 x 9 & 6 x 6, ada timbangan truk 40 MT di Jl. Ir. Sutami No. 223 sebelah Charoen Phokphan 9 km dr Panjang. Hub. 0813.6993.1333

Dijual Rumah Tua di B. Lampung, 200/364m, SHM, Jl. Raden Patah No.41 dkt Jl. Kartini, Hub. 0821.2550.0175

ANTORO GAME’S PLAYSTATION stiap Blnj & Service min. 50rb, mndptkn 1 (satu) poin, kmplkn poin trsbt utk dpt dtkrkn dgn hdiah menarik sprti: PS 2 Fat/Slim, Tv LG 32/42”, PS 3 Slim, PS 4 (NB: Untuk berlaku selama 1 tahun) Hub. 0812.8622.1221

RACUN API

PENGINAPAN

PROPERTY GUDANG DISEWAKAN

BANCAR 0812.7960.7819. PIN 269DF1DO WENI 0812.8568.2530, 0896.9501.6419 TIARA 0822.8256.9696, 0899.5646.379

IKLAN

STNK BE 5563 ER, Nk. MH1JFD21XCK088557 Ns. JFD2E-1098580 an. Siti Juniatun

Jual cepat rmh (TP) lok. Strategis cocok untuk komtrakan rumah SHM, LT 308 m2, Jl. Permata No. 48 B/C Perum Giant Kedamaian. Hub. 0813.6652.9717 /0812.7966.7878

Dijual Tanah kav dblkng Prmhn Bataranila, Tata Mbl, Unila, Trminal Rj.Bsa, uk. 120-148 m2, Hrg. 40 Jt, bs cash/ Tempo/ Kredit, Hub. 0822.8165.7114/ Pin 5A373F4E

Kursus Budi Wijaya mbthkn Adm (min. SMA), Guru B.Ing, Mtk, IPA, IPS, B.Indo (min. D3/Mhs smtr 3). Krm lmr ke Jl. Imam Bonjol No.600 F-G (samping lampu merah Kemiling). Hub. 272966/Ms Lydia 0896.5380.8498. URGENTLY SOPIR, Sim B1 mx 38th, pnddkn SMP, Mtc SMK jur Tkj/Listrik, SPG pnmpln mnrik pnddkn SMU/K, dtg lgsng gdn lmrn lngkp Jl. Tembesu No.8 Campang Raya BDL

PT SUKSES MANDIRI UTAMA mbutuhkan tenaga kerja luar negeri tujuan Malaysia (pabrik): Western Digital, Sony Elektronik dll. Wanita, umur 18 – 32 th, SMP/SMK/SMA sederajat. Hub.0812.8833.6190 (Bp. Rafael) Jl. P. Damar Ruko 032/006 Way Kandis Bdl. Klinik Hosea mmbthkn tnga Paramedis Adper Fisioterapis wanita, krm lmrn ke Jl. Way Sekampung 50 Bdl, Hub. 0811.790.380

LOWONGAN Dibutuhkan

TOKO BANGUNAN

STAFF ACCOUNTING STAFF LABORATORIUM

650 jt nego

1,5 M Nego

ALMUNIUM

Dijual 2 Ruko, 1 Toko, Rumah Tinggal, SHM, Lok. Samping kantor Kejaksaan Kotabumi – Lampung Utara, Hub. 0811.721532

Jual cepat rumah (TP) lokasi strategis Hayam Wuruk Gg. Jl. Permata No. 6 Kedamaian LT 130 m2 jl. Aspal, SHM, 3KT, 2KM, ruang tamu & keluarga, dapur, Lt 2 utk jemuran full kramik ada garasi. Hub.0813.6652.9712/ 0812.7966.7878

SHIN SHE INTI SEHAT

SPECIAL KANKER DAN DIABETES TANPA OPERASI DAN AMPUTASI IZIN DINKES 500/41/DKK/XI/2010 KEJARI : NO. B.21/N-7-10/DPS.5/02/2011 ALAMAT PRAKTEK MENETAP : Jl. Pangeran Antasari (Samping GIANT) Gg Waru No. 1 No.7 RT.010/003 Kel. Kali Balok Kencana - Kec. Sukabumi Bandar Lampung

INFORMASI PELAYANAN : 0821 3141 5198

shin she

INTI SEHAT

TIDAK BUKA CABANG

Dengan Kualifikasi Sbb : - Pia/Wanita (1 dan 2) - Min. D3/S1 Accounting/Ekonomi (1) , Analis Kimia (2) - Usia Max. 35 Tahun - Pengalaman dibidangnya Min. 1 Tahun - Loyalitas dan Pekerja Keras

Mengerjakan & terima pesanan: kusen almunium, rak piring, etalase, folding gets, rolling door, lemari counter hp, pintu kamar mandi, kaca pintu expanda dll Jl. Untung Suropati No.52 Labuhan Ratu telp.0812.7348.4384

PENYEMBUHAN SPEKTAKULER

BUKA PRAKTEK : HARI SENIN - SABTU PAGI JAM : 08.00 s.d. 12.00 SORE JAM : 14.00 s.d. 20.00

HARI MINGGU / HARI LIBUR TUTUP

ANDA DATANG SAKIT,

20

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

PEMASANGAN

PARIWARA AC

LAMPUNG POST

Kirim Lamaran ke

PO BOX 1003

Banyak cara ditawarkan pada saat ini mengenai penyembuhan alternatif dan anda sudah banyak berobat tapui belum mendapatkan hasil yang memuaskan. kami memberikan bukti dengan tingkat penyembuhan ceopat dan maksimal, dengan sistem yang telah teruji secara klinis. Kami mengobati penyakit yang parah / menahun baik lama maupun baru dengan menggunakan metode khusus tanpa operasi sistem penyembuhan ini diterapkan langsung pada penyakit yang anda rasakan.

Penyakit Ganas Mematikan KANKER KANKER KANKER KANKER KANKER KANKER KANKER KANKER

/ TUMOR PAYUDARA MIOM / KISTA MATA TULANG USUS RAHIM HATI PARIKOKER

ANDA PULANG MINUM OBAT

LOWONGAN PERUSAHAAN PT. GELAEL LAMPUNG YANG BERGERAK DIBIDANG RETAIL & RESTAURANT KFC MEMBUTUHKAN TENAGA KERJA PRIA/ WANITA USIA MAX. 25 THN, UNTUK JABATAN ACCOUNTING & ASST REST MANAGER DENGAN PERSYARATAN SBB :

1. S1 EKONOMI/D3 PERHOTELAN

JABATAN ASST REST MANAGER KFC

JABATAN STAFF KANTOR PUSAT

2. S1 ACCOUNTING

SURAT LAMARAN DITUNJUKAN LANGSUNG KE KANTOR

PT. GELAEL LAMPUNG JL. JEND. SUDIRMAN NO.11-15 ENGGAL B. LAMPUNG PALING LAMBAT 2 MINGGU SEJAK IKLAN INI DITERBITKAN.

DIABETES KEMBALI Ramuan pakar herbal memperbaiki NORMAL fungsi pankreas menurunkan kadar gula darah beriut komplikasinya speeti : ganguan mata, ujung jari kesemutan, lemas, jantung, hipertensi, ginjal, lever, kulit dan syarat dan terus menurunnya Amputasi stamina bila tidak diobati terjadilah kelumpuhan..!!

STOP..!

Penyakit Mata MATA KATARAK MATA RABUN MATA MIN/PLUS

Siphilis / Raja singa Kurang Gairah Lemah Syahwat

MATA MERAH TUMOR MATA SYARAF MATA

Menetralisir akibat suntikan silikon Membuat pria perkasa

Penyakit Umum MAAG/ LAMBUNG REUMATIK ASAM URAT

KEPUTIHAN SINUSITIS AMANDEL DLL

INSYA ALLAH SEHAT SEMPURNA


RUWA JURAI

kamis, 4 februari 2016

LAMPUNG POST

Tersangka Penggelapan

Warga Keluhkan Minimnya Rambu Lalu Lintas

Motor Bertambah Secara sukarela sepeda motor dipinjamkan korban meski belum saling kenal. PERDHANA WIBISONO

A

PARAT Polsek Can­ dipuro, Lampung Selatan, meringkus dua tersangka lain dalam kasus penipuan dan peng­ gelapan sepeda motor. Kedua tersangka merupa­ kan kakak dan adik, yakni HS (20) dan AS (15). Ke­ duanya dibekuk di kediaman mereka di Desa Mubangjaya, Kecamatan Jabung, Lam­ pung Timur, Selasa (2/2), sekitar pukul 16.00. Sehari sebelumnya, jaja­ ran Polsek Candipuro beker­ ja sama dengan Tim Khusus Antibandit (Tekab) Polres Lamsel meringkus NS (18). Kapolsek Candipuro AKP Arief Sembiring mengata­ kan para pelaku dibekuk karena telah melakukan penipuan dan penggelapan sepeda motor di Desa Rawa­ selapan, Senin (1/2). Barang bukti yang di­ amankan yaitu sepeda mo­ tor Yamaha RX King B-3552 -AN milik tersangka dan sepeda motor Honda Beat BE-4513-OW milik korban. “Barang bukti yang kami

21

amankan dari tangan mer­ eka dua unit sepeda motor,” ujarnya, Rabu (3/2). Penangkapan kakak ber­ adik itu, kata dia, merupa­ kan hasil pengembangan setelah sehari sebelumnya tersangka lain dari daerah sama dibekuk. “Dari ha­ sil pengembangan, kami beker­j a sama tim Tekab 308 Polres Lampung Selatan membekuk kakak beradik itu,” kata dia. Kasus ini, ujarnya, merupa­ kan kasus penipuan dan penggelapan sepeda motor, karena modus tersangka meminjam sepeda motor langsung kepada korban. “Ini tidak bisa dimasuk­ kan ke pencurian dengan kekerasan karena tersangka meminjam. Secara sukarela motor dipinjamkan korban meski belum saling kenal.” Menurut pengakuan pelaku NS, ia sudah melaku­ kan pencurian sepeda mo­ tor sebanyak tiga kali. “Ini yang ketiga kalinya, tapi ya sebelumnya tidak di sini,” ujarnya. (D1)

n LAMPUNG POST/ELIYAH

PENANDATANGAN PAKTA INTEGRITAS. Samsat Liwa melaksanakan penandatanganan pakta integritas dalam rangka meningkatkan pelayanan di kantor Samsat setempat, Rabu (3/2).

Pegawai Samsat Liwa Teken Pakta Integritas PEGAWAI Samsat Liwa berupaya meningkatkan pelayanan kinerja petugas dengan menandatangani pakta integritas. Kegiatan itu berlangsung di ruang kerja Kepala Samsat se­ tempat, Rabu (3/2). Kepala Samsat Liwa Da­ vid Zuljahri di sela-sela acara itu menjelaskan ada lima poin pernyataan diri dalam pakta integritas. Pertama, tidak akan melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN). Ke­ dua, tidak akan meminta atau menerima sesuatu pemberian, baik secara langsung ataupun tidak langsung berupa suap,

perdhana@lampungpost.co.id

hadiah, atau bentuk lain­ nya berkaitan dengan ja­ batan dan pekerjaannya. Ketiga, akan memegang teguh komitmen yaitu akan menerapkan trans­ paransi atas seluruh ke­ giatan se­s uai peraturan perundang-undangan yang berlaku yang dilaksanakan di bawah kewenangannya dan sebagainya. Dalam pakta integritas tersebut juga dijelaskan jika melakukan pelanggar­ an, siap untuk meneri­ ma sanksi moral, sanksi adminis­trasi, tuntutan gan­ ti rugi, hingga pidana se­ suai dengan aturan dalam perundang-undangan.

Penandatanganan pakta integritas ini, lanjut David, dilaksanakan setiap ta­ hun untuk meningkatkan pelayanan di lingkungan Samsat. Adapun yang melak­ sanakan penandatangan pakta integritas itu adalah David Zuljahri dan M Sidiq (Dinas Pendapatan), Yan Kasandra (Asuransi Jasa Raharja), Iptu Syamsul Bahri (Polres), serta Anggi dan Maula (Bank Lam­ pung). Penandatanganan pakta integritas itu merupakan upaya menjaga komit­ men melaksanakan tugas mene­r ima pembayaran

pajak kendaraan bermo­ tor dan BBN-KB di wilayah Lampung Barat dan Pesisir Barat. Hal ini mendorong para pegawai untuk melaksana­ kan tugas sesuai wewenang dan tanggung jawab serta untuk menghindari agar t i da k te r j a di pe ny i m ­ pangan. “Pakta integritas ini di­ harapkan dapat memacu para pegawai untuk melaksanakan tugas pe­ layanan dengan baik, san­ tun, dan penuh tanggung jawab, bahkan menjadi­ kan tugas pelayanannya itu sebagai bagian dari ibadah.” (ELI/D1)

MINIMNYA rambu-rambu lalu lintas di sepanjang jalur lintas barat Kabupaten Tanggamus menuai kritikan masyarakat. Hasan, warga Pekon Ter­ baya, Kecamatan Kotaagung, mengatakan jumlah ken­ daraan di Tanggamus terus meningkat. Peningkatan ini, ujarnya, sebaiknya diim­ bangi dengan ketersediaan fasilitas lalu lintas seperti rambu-rambu. “Pemenuh­ an kebutuhan rambu lalu lintas juga akan berdampak dengan ketertiban para pe­ ngendara di suatu daerah,” ujarnya Rabu (3/2). Ketua Koalisi Masyarakat Peduli Tanggamus Imron Tara mengatakan tidak ha­ nya di lingkungan sekolah, rambu lalu lintas juga perlu diadakan di pusat keramaian dan area yang berpotensi bahaya. “Penegakan hukum juga perlu ditegakkan de­ ngan baik oleh aparat yang berwenang. Apabila melang­ gar, sebaiknya jangan segansegan untuk memberikan teguran atau tindakan tegas,” ujarnya. Kabid Pengendalian Opera­ sional Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ) Dishub Tangga­ mus Akhmat Isnaini mengakui minimnya rambu-rambu lalu lintas tersebut. (ABU/D1)

Polres Metro Tangkap Dua Pengguna Narkoba SATUAN Narkoba Polres M e t ro m e n a n g k a p d u a pengguna narkoba berikut barang bukti di Jalan Jen­ deral Sudirman, Kelurahan Ganjaragung, Metro Barat, Minggu (31/1), sekitar pukul 00.30. Hal tersebut terungkap dalam ekspos di Mapolres Metro yang dipimpin Ka­ polres AKBP Suresmiyati, didampingi Wakapolres Kompol Radius Utama, Kasat Narkoba AKP Fadil Arohim, dan Kasubag Humas AKP

bening yang diduga sabusabu seberat 0,18 gram. Selanjutnya, satu unit mobil Toyota Innova warna perak BE-897-SP. Dalam ekspos tersebut, Suresmiyati juga mengung­ kapkan kedua tersangka masih ada ikatan saudara. Bahkan, tersangka IH meru­ pakan salah seorang tokoh di Lampung Timur. Namun, Kapolres eng­ gan menyebutnya secara gamblang. “Salah satu dari kedua tersangka, yakni IH

Robikun, Rabu (3/2). Kapolres menjelaskan kedua tersangka adalah IH (43) dan AB (33). Keduanya warga Buminabung Udik, Kecamatan Sukadana, Lam­ pung Timur. Dari kedua ter­ sangka, aparat mengaman­ kan barang bukti berupa satu plastik klip bening yang di dalamnya berisi kristal be­ning yang diduga sabusabu seberat 0,96 gram. Kemudian, satu gulung­ an kertas aluminium yang di dalamnya berisi kristal

merupakan seorang aparat pemerintahan di jajaran Pemkab Lampung Timur,” kata Suresmiyati. Kasat Narkoba AKP Fadil Arohim menambahkan dari hasil pemeriksaan terhadap keduanya, sementara di­ simpulkan para tersangka merupakan pemakai. Kedua tersangka sebagai pemakai sejak dua tahun lalu. Soal asal barang haram tersebut, kedua tersangka mengaku membeli dari se­ seorang yang tinggal di Te­

gineneng, Pasawaran. Tertangkapnya para ter­ sangka bermula dari peme­ riksaan terhadap kendaraan yang melintas di Jalan Jen­ deral Sudirman, Metro. “Saat anggota kami melakukan periksaan ter­ hadap mobil yang ditum­ pangi keduanya, ternyata di pintu belakang sebelah kanan terselip bungkusan yang ternyata narkoba, ma­ kanya kedua tersangka lang­ sung saya amankan,” kata Fadil Arohim. (OGI/D1)

n LAMPUNG POST/SUPRAYOGI

MENUNJUKKAN BARANG BUKTI. Kapolres Metro AKBP Suresmiyati, didampingi Wakapolres Kompol Radius Utama, Kasat Narkoba AKP Fadil Arohim, dan Kasubbag Humas AKP Robikun saat ekspos penangkapan tersangka narkoba berikut barang bukti di Mapolres setempat, Rabu (3/2).

OTOMOTIF BAN & OIL

MODERN MOTOR, PUSAT MOBIL BEKAS BERKUALITAS HUB: 0822.8068.1228

Jual ban Good Year & Oli Total, all size & type. Hub. PT. KSA Jl. Soekarno Hatta, Komp. Ruko Putra Kedaton Residence No. 13/16 B.Lampung telp.0822.8119.3201 (Eka Sanjaya).

MOBIL DIJUAL DAIHATSU GRANMAX 2013, 1.300 Silv e r, M T, M s n B g s , P j a k Hdp, Dijual Cpt, Hub. Anton 0821.3856.7558/ Lendy 0816.972796 LUXIO 2013, Silver, 1.5 MT, Msn Bgs, Pjak Hdp, Kndsi Istimewa, Dijual Cpt, Hub. Anton 0821.3856.7558/ Lendy 0816.972796 HONDA Jual: Honda Jazz’04, Jazz Rs’08, Jas RS’10, Honda Accord’08, Innova 2.50’11, Mazda 2 ‘13, Brio Sport’13, Innova 2.0 G’15, Innova 2,5 G’13, Innova 2.0 G’13, Land Cruiser’11, Hardtop’82, Merci C.200’10, Agya’14, Innova 2,0 G’05/Plat JKt-Lmpg. Hub. 0823.0689.9997 (Teguh – Motor).

GRANMAX DP 7Jt-an

VARIASI CARISCO VARIASI mnrm kc flm, Audio mbl, Alarm mbl,Cntrl lock,Pwr wndow dll, Jl. Sultan Agung jlr 2 Way halim smping RM Puspa Minang 3 Hub. 0821.84890747/ 0857.68087476.

0852 1131 7679

AYLA

All New ERTIGA DP 20 JT-an

DP 9Jt-an

KARIMUN

WAGON R DP 14 JT-an

DP 5Jt-an

GILANG

CARRY PU DP 9 JT-an

CEPAT, MUDAH & DATA BISA DIBANTU

Datsun GO+ (T Option) DP 11 Jt-an OTR 117.5 Jt

DP 6Jt-an

MAS IKIN

Datsun GO (T Active) DP 11 Jt-an OTR 115.1 Jt

0853 7788 2111 AYLA

Grand Livina DP 18 Jt-an

DP 11Jt-an

GRANMAX

SUDAH ADA POWER WINDOW BELAKANG

PickUp

DP 10Jt-an 0852.6916.1110 0877.9877.0707 MEIN MEIN LEK HENDRI

TERIMA TUKAR TAMBAH

0853 8455 5587

HONDA LAMPUNG RAYA

INFO PEMBELIAN HONDA

0853 6651 3377

BRV

DP

6

Jt

ROHMAN 0812-7894-6666 PIN 538CAF94

DP 6Jt-an/ Angs. 3,6Jt-an

TERIOS

ANIK

0822 8152 0330

HRV

DP 23Jt-an/ Angs. 4,5Jt-an

PIN BB 5B1C403D

GRANMAX PU DP 7Jt-an/ Angs. 2,7Jt-an

BRIO HARGA NEGO DISCOUNT

BISA TUKER TAMBAH PROSES CEPAT

SENDY

0813 1992 3442

BRIO New

MOBILIO

AYLA

DP 7Jt-an/ Angs. 2,1Jt-an

All New ERTIGA DP 17 JT-an KARIMUN

WAGON R DP 13 JT-an

CARRY PU DP 9 JT-an Prioritas dalam & luar kota BERKAS KITA JEMPUT LAYANAN SEPENUH HATI

ILHAM

0853.7751.1000

DIKA

HONDA LAMPUNG RAYA

TOYOTA Kijang Super G bd Rover’94, BE. Lkp. Bisa tt mtr 43 Jt/ng. Hub. 0812.7937.256

EKI

PROMO IMLEK Angs 5Jt-an

ADHA

0812-7111-2995 ANGSURAN RINGAN PROSES CEPAT BERKAS DI JEMPUT & DATA DIBANTU

HENDRA ANDI 0812 7895 5985 0811.725.5050

GRANMAX Angs 2,7Jt-an

AYLA

DP11Jt-an

TONY

0852-6987-0888

0853.67.333.233 PIN BB : 5BA9B799

DP

10Jt

GRANMAX PU DP

10Jt

Telp Ajah Monica

MONICA

0822-8297-9676


kamis, 4 februari 2016

DAERAH

LAMPUNG POST

Inspektorat segera

selintas

Jalan Bengkunatbelimbing Dibangun RENCANA pemerintah membangun jalan pembuka isolasi ribuan warga permukiman penduduk di empat pekon Kecamatan Bengkunatbelimbing segera dilakukan. Kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Pesisir Barat Ruskan Efendi mengatakan Pemkab akan melakukan peletakan batu pertama peresmian pembangunan Jalan Way Heni—Way Haru pada Kamis (4/2). “Pak penjabat bupati yang akan melakukan peletakan batu pertama Jalan Way Heni—Way Haru,” kata dia, kepada Lampung Post saat ditemui di kantor Disbunhut setempat, Selasa (2/2). Saat ini, kata dia, pihaknya ber­koordinasi dengan pihak Kecamatan Bengkunatbelimbing untuk menyukseskan acara peletakan batu pertama yang akan dilakukan penjabat bupati dengan mengundang para pihak berkompeten lainnya. (YON/CK10/D1)

Selidiki Kades

Puluhan warga mendatangi kantor dan meminta Inspektorat segera memproses kasus. AHMAD AMRI

I

N S P E K T O R AT K a bupaten Pesawaran segera menyelidiki dan melakukan peme ­ riksaan terhadap Kepala Desa (Kades) Kotajawa, Kecamatan Punduhpidada. Pemanggilan RS, kades Kotajawa, atas dugaan pemalsuan tanda tangan dan penyelewengan APB Desa tahun 2015 senilai Rp312 juta. Kepala Inspektorat kabupaten setempat Abunasir mengatakan setelah me­n erima laporan masyarakat, pihaknya akan memanggil sejumlah saksi. Selanjutnya, baru akan memanggil Kades Kotajawa. “Kami akan melakukan pengkajian lebih dulu. Mempelajari kebenaran laporan masyarakat tersebut dengan pemeriksaan para saksi,” kata Abunasir di ruangan kerjanya, Selasa (2/2). Dia menjelaskan setelah melakukan pemeriksaan terhadap para saksi, termasuk para kadus dan ketua RT, baru selanjutnya akan dijadwalkan pemanggilan terhadap terlapor (kades). “Petugas sedang melakukan pemeriksaan dan meng­umpulkan keterangan dari para saksi seba­ nyak mungkin. Se­t elah selesai pemeriksaan ter­ hadap para saksi, se­segera mungkin akan dijadwalkan pe­riksa terhadap kades selaku terlapor,” ujarnya. Sementara itu, Selasa ( 2 / 2 ) , p u l u h a n wa r g a Ko t a j awa m e n d a­t a n g i kantor Inspektorat mendesak agar mem-

proses kasus dugaan penyelewengan APB Desa d a n p e m a l su a n t a n d a ­ tangan. Koordinator masyarakat Kotajawa, Herli Ishak , mengatakan kedatangan mereka ke kantor Inspektorat untuk mengawal pemeriksaan tiga kadus dan kaur umum, yaitu Kadus II Muslim, Kadus III Muhayaroh, dan Kadus IV Efendi Mazni. “Kami datang ke sini mengawal kasus dugaan penyelewengan dana APB Desa 2015 senilai Rp312 juta dan pemalsuan tanda tangan oleh K a d e s Ko t a j awa , R S , ” kata Herli. Dia menjelaskan dalam laporan SPj dari kades, dana APB Desa senilai Rp312 juta dibangun talut sepanjang 870 meter. Namun, setelah diukur m a s ya r a k a t , t e r n ya t a hanya berukuran 669 meter, termasuk yang telah dikerjakan swadaya oleh masyarakat. “Tuntutan kami, pertama dia (kades, red) harus merealisasikan uang yang diselewengkan itu, kemudian pemotongan insentif aparatur desa harus dikembalikan kepada yang berhak selama dia menjabat. Kemudian, kasus itu ha­ rus diproses sesuai hukum dan kami minta Kades Kotajawa mengundurkan diri, sebab masyarakat tidak ingin lagi dipimpin kades yang korupsi. “Apa ya n g d i a l a k s a n a k a n tidak sesuai visi dan misi sebelum dia menjabat,” ujarnya.(D1) amri@lampungpost.co.id

22

Baitul Izza Zahara Hadir di Pringsewu

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

MENINJAU PUSKESMAS. Anggota Komisi C DPRD Lampung Selatan, Ahmad Muslim (kiri), saat menunjukkan bagian dinding Puskesmas Rawat Inap (PRI) Kecamatan Sragi yang mengalami retak-retak, Rabu (3/2). DPRD Lamsel kecewa dengan hasil bangunan PRI Sragi yang terkesan asal jadi.

BAITUL Izza Zahara cabang Jakarta telah hadir di Jalan Kesehatan Sukoharjo III, Kecamatan Sukoharjo, Pringsewu, untuk melayani tur umrah ke Tanah Suci. Untuk pemberangkatan perdana akan dilaksanakan pada awal Maret 2016 dengan jemaah sebanyak 90 orang. Menurut salah seorang pengurus, H Hibun, saat ditemui di Sukoharjo, Selasa (2/2), dalam waktu dekat diberangkatkan sebanyak 90 jemaah ke Tanah Suci. Dia menjelaskan biaya untuk perjalanan umrah sebesar Rp25,5 juta. Menurut Hibun, kehadiran Baitul Izza Zahara di Sukoharjo sangat membantu masyarakat yang ingin melaksanakan ibadah umrah. Ia menambahkan dari 90 jemaah yang akan diberangkatkan, banyak juga yang berasal dari Kecamatan Pringsewu. Menurutnya, biaya pemberangkatan umrah setiap bulannya biasanya tidak sama, bergantung besaran nilai tukar terhadap dolar AS. (WID/D1)

Sengketa Tanah Pantai Jukung Dibahas PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat menggelar rapat pembahasan sengketa aset Pemkab berupa lahan di Pantai Labuhan Jukung, Pesisir Tengah. Pembahasan aset yang berlangsung di ruang rapat Pemkab, Rabu (3/2), itu dilakukan karena seorang warga mengklaim memiliki sebidang tanah seluas 18x40 meter dari aset Pemkab. Hadir dalam forum tersebut, Kapolsek Pesisir Tengah yang diwakilkan Wakapolsek Pesisir Tengah Heri, Asisten I Jalaludin mewakili bupati Pesisir Barat, Kacabjari Krui Sulisyadi, Danramil Pesisir Tengah Sanusi, dan perwakilan dari BPN Lampung Barat. Kacabjari Krui Sulisyadi memberikan pendapat agar kejelasan mengenai pemilikan atas nama Masri Noor, warga Pekon Kampungjawa, Kecamatan Pesisir Tengah, diselesaikan secara

baik-baik. “Karena tanah Labuhan Jukung seluas 32 hektare itu terdapat hak milik atas nama tersebut dengan luas kurang lebih 18x40 meter.” Wakapolsek Pesisir Te­ ngah Heri berharap hasil rapat dapat menghasilkan kejelasan asal mula pemilikan tanah di Labuhan Jukung tersebut. “Agar nantinya dapat dilaksanakan rapat dan mengundang orang terkait atau petuah dari pemilik

sebelumnya dari tanah itu,” ujarnya. Pada awal rapat, pihak Pemkab mempermasalahkan pemilikan tanah aset di Labuhan Jukung dan berharap agar permasalahan tanah selesai dengan kekeluargaan. Ke depan, pihak Badan Pertanahan Nasional (BPN) Lampung Barat siap adakan hak guna usaha (HGU) terkait tanah di Labuhan Jukung tersebut. (CK10/YON/D1)

Komisi II DPRD Lamtim

Bantu Peternak, Petani, dan Nelayan

K

OMISI II Dewan Perwakilan R a k ya t D a e r a h (DPRD) Lampung Timur berjanji akan membantu masyarakat kabupaten setempat pada bidang peternakan, pertanian, serta pengembangan daerah pinggir pantai. Terkait hal itu, komisi yang diketuai Gunawan bersama 10 anggotanya telah melakukan inspeksi mendadak (sidak) di PT NTF dengan melakukan pertemuan dengan distributor dan pengecer pupuk, serta sidak di lokasi maritim. PT NTF beralamat di Kecamatan Labuhanratu. Setelah rombongan Komisi II melihat 6.000 ekor sapi potong di perusahaan tersebut, para wakil rakyat berniat memberikan peluang kerja sama antara masyarakat sekitar dan PT NTF. Kerja sama itu dalam bentuk program kemitraan pengelolaan sapi dengan cara bagi hasil, yaitu warga memelihara sapi milik PT NTF. Setelah berkembang biak, hasil dari peranakan dibagi antara pemelihara dan perusahaan. Ternyata warga yang tinggal di sekitar perusahaan pengelola sapi, yang selama ini mengais rezeki dari menanam buah jambu, nanas, dan pisang, sangat menyambut baik rencana itu dan berharap rencana bermitra bisa disepakati perusahaan. ”Kami dan rekan-rekan komisi sudah membicarakan dengan pihak perusahaan. Pihak pengelola perusahaan PT NTF masih akan melakukan perizin-

H. Ali Johan Arif, SE, M.Si Ketua DPRD Lampung Timur an dengan perusahaan pusat di Australila,” ujar Gunawan. Ia beserta segenap anggota Komisi II berharap program kemitraan antara warga dan perusahaan terkait pemeliharaan sapi bisa terlaksana. Terkait dengan sektor

HET, yaitu seharusnya 115 ribu/sak ukuran 50 kg, pengecer menjual dengan harga 130 ribu—150 ribu karena pupuk meupakan kebutuhan pokok bagi petani dengan terpaksa harus membelinya meskipun harganya terbilang mahal.

Dengan banyak keluhan petani, Komisi II turun ke Sekampungudik untuk mengumpulkan seluruh distributor pupuk, pengecer, gapoktan, yang ada di Kecamatan Sekampungudik. pertanian, petani selalu mempermasalahkan hal klasik yaitu terkait kelangkaan atau harga pupuk yang tidak sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET), terutama pupuk jenis Poska. Di Kecamatan Sekampungudik, petani mengeluhkan harga pupuk Poska yang nilainya di atas harga

Dengan banyak keluhan petani, Komisi II turun ke Sekampungudik untuk mengumpulkan seluruh distributor pupuk, pengecer, gapoktan, yang ada di Kecamatan Sekampungudik. Pertemuan dilakukan di kantor Unit Pengelola Teknis Daerah (UPTD) Pertanian Kecamat an Sekampungudik.

”Hasil dari pertemuan ternyata yang membuat mahalnya harga pupuk Poska di atas harga HET yaitu oknum pengecer yang membeli pupuk dari luar daerah sehingga harganya dimahalkan,” kata Gunawan. Selain itu, Komisi II juga menyoroti Desa Margasari dan Sukorahayu, Kecamatan Labuhanmaringgai, yang berbatasan langsung dengan laut, terutama terkait dengan kondisi daerah yang kumuh. Diharapkan dengan megguyurnya berbagai bantuan dari pusat, program sekaya maritim bisa mengatasi kumuhnya daerah yang ada di desa pesisir Lampung Timur. Selin itu, Komisi II juga mengharapkan agar jalan sepanjang 2 kilo di Desa Margasari, Kecamatan Labuhanmaringgai, agar secepatnya diperbaiki. Sebab, jalan tersebut merupakan jalan utama penghubung pelelangan ikan. Nelayan atau pengusaha ikan selalu melintas jalan tersebut. Jika kondisi jalan sudah nyaman, tentu secara tidak langsung akan membuat perekonomian di Kecamatan Labuhanmaringgai akan meningkat. ”Pokoknya kami Komisi II siap membantu nelayan jika ada keluhan terkait kondisi para nelayan,” kata Gunawan. Komisi II, di antaranya Gunawan (Ketua), Mariono, Hasanudin, Ermada Gunawan, Rustam Efendi, Nasrudin, Sujoto BA, Antonius Gatot Suyarso, Rahmat Masruri, Andri, dan Muslih Hariono. (GUS/D10)


kamis, 4 Februari 2016

DAERAH

Penderita DBD Tuba Capai 95 Orang D

INAS Kesehatan (Dinkes) Tulangbawang mencatat ada 95 warga kabupaten tersebut yang menderita demam berdarah dengue (DBD) sejak awal tahun hingga kemarin. Jumlah penderita DBD tahun ini diperkirakan lebih tinggi dari tahun kemarin yang mencapai 122 orang mengingat angka 95 itu terjadi baru sekitar sebulan lebih dan akan terus bertambah sampai akhir tahun ini. Untuk mencegah luasnya penyebaran DBD, Dinkes setempat me­minta warga hidup sehat dan menciptakan gotong royong untuk membersihkan lingkung­an di wilayah masing-masing. Hal tersebut dikatakan Sekretaris Dinas Kesehat­ an Tulangbawang Rahmat Syaiputra. Ia mengatakan 95 penderita DBD itu terdiri dari 89 kasus DBD terjadi di Kabupaten Tulangbawang selama Januari, sedangkan pada awal Februari ada penambahan enam kasus di Menggala dan Gedungaji. “Pada tahun sebelumnya jumlah keseluruhan kasus sepanjang tahun hanya 122, sementara pada awal tahun ini awalnya saja sudah 95 kasus dan akan terus me­ ningkat,” kata Rahmat, di ruang kerjanya, Rabu (3/2). Menurutnya, hingga akhir­ Januari 2016, 61 pasien DBD sebagian terpusat di Puskesmas Tulangbawang I, Kampung Tunggalwarga, Kecamatan Banjaragung. Untuk mengantisipasi indikasi DBD yang meluas, p i h a k nya m e n g i m b au masyarakat melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Tujuan

hidup bersih tersebut untuk menghindari penyebaran nyamuk Aedes aegypti yang subur pada musim peng­ hujan. Dia menambahkan hingga kini pihak Dinkes bekerja sama puskesmas yang ada di Tulangbawang melakukan fogging untuk membunuh seluruh jentik nyamuk yang masih berada di sekitaran rumah pasien. D i s i s i l a i n , Ke p a l a Bidang Pencegahan Penyakit dan Pelindungan Lingkung­an (P3PL) Dinas Kesehatan Tulangbawang Feriani membenarkan terjadi peningkatan DBD dibandingkan pada 2015. “Iya, memang terjadi peningkatan kasus DBD di Kabupaten Tulangbawang dibandingkan pada 2015,” kata Feriani, di ruang kerjanya, Rabu (3/2).

Hidup Bersih Di Lampung Utara dan Lampung Selatan, Dinkes setempat meng­ imbau pentingnya PHBS di lingkungan sekitarnya. Kepala Puskesmas Bukitkemuning Masriyanti meng­ ungkapkan warga yang telah dirawat terjangkit DBD mengalami kenaikan, yang semula 18 orang kini sudah berjumlah 24 orang. Angka tersebut merupakan positif terjangkit, setelah melalui beberapa tahapan pemeriksaan. Kepala UPT Puskesmas Palas, Kalianda, Lampung Selatan, Bambang Priyanto mengatakan masyarakat dapat lebih meningkatkan kebersihan lingkungan dan menggalakkan gotong royong ketika musim hujan seperti sekarang ini.

Dishub Rumahkan 62 TKS KEPALA Dinas (Kadis) Perhubungan Kabupaten Pringsewu Hendrid, didampingi Sekretaris Dinas Hasnurrohim, Rabu (3/2), mengungkapkan 62 tenaga kerja sukarela (TKS) dari 148 TKS yang dipekerjakan akan dirumahkan. Ia menjelaskan 148 TKS yang melaksanakan ujian TKS di Unila dan Badan Kepegawaian Daerah (BKD), hasilnya telah diumumkan di media massa, Selasa (2/2). Hendrid menjelaskan evaluasi TKS pada dasarnya untuk melihat kinerja dan menyesuaikan anggaran. Pasalnya, anggaran pemda ternyata hanya mampu untuk membayar 85 tenaga kerja harian lepas (TKHL). “Dari jumlah itu berarti sekitar 62 TKS dirumahkan,” kata Hendrid di ruang kerjanya, kemarin. Menurutnya, dengan evaluasi TKS menjadi TKHL berarti statusnya juga naik --yang sebelumnya hanya surat perintah tugas (SPT) dari kepala dinas sekarang SK bupati. Pihaknya berharap TKS yang dirumahkan bisa menda­patkan pekerjaan yang lebih baik. (WID/D2)

Sekolah Antisipasi Pergaulan Bebas KEPALA SMPN 2 Pesisir Tengah M Rifa’i mengatakan pihaknya menyadari ada efek negatif seperti pergaulan bebas di kalangan remaja dari ribuan wisatawan mancanegara yang datang ke Krui setiap tahun. Untuk mengatisipasi hal itu, kata dia, pihaknya memberikan pelajaran akhlak dan norma agama yang disisipkan pada setiap kali guru sekolah itu mengajar. Tujuannya mengingatkan dan membimbing 797 siswa/ siswi agar tidak terjerumus dalam hal-hal negatif seperti pergaulan bebas. “Juga kami menerapkan salat zuhur berjemaah kepada para siswa/siswi setiap selesai salat para guru yang ditunjuk memberikan ceramah kepada para anak didik kami untuk mengingatkan mereka agar ingat kepada Tuhan, orang tua, dan guru sebelum mengambil suatu langkah atau tindakan yang bisa merugikan diri sendiri dan melanggar norma-norma yang ada,” kata Rifa’i, ditemui di ruang kerjanya, Rabu (3/2). (YON/CK10)

Pedagang Keluhkan Harga Ayam Potong n LAMPUNG POST/TONGAM ROSARIO

JALAN RUSAK PARAH. Sejumlah kendaraan melewati jalan provinsi di Jalintim Desa Cahyorandu, Unit V, Kabupaten Tuba, yang rusak parah setengah badan jalan, sehingga pengendara saling serobot jalan yang masih baik dan berdampak terjadi kecelakaan, Rabu (3/2).

Empat Kecamatan Didorong Jadi Lumbung Padi DINAS Pertanian, Peternak­ an, dan Perikanan Kabupaten Way Kanan berharap empat kecamatan menjadi lumbung padi di 2016. Empat kecamatan itu adalah Bahuga, Buaybahuga, Bumiagung, dan Banjit. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian Kabupaten Way Kanan Rokib Ridwan, mewakili Kepala Dinas Maulana. “Diperkirakan di 2016 akan ada cetak sawah baru sekitar 500 hektare. Dinas Pertanian akan terus ber­ upaya melanjutkan program Pemerintah Pusat, yaitu

upaya khusus swasembada pangan yang bekerja sama dengan TNI di wilayah Way Kanan,” kata Rokib di ruang kerjanya, Senin (1/2). Ia melanjutkan untuk program upaya khusus, pada 2017, Dinas Pertanian memperkirakan akan ada cetak sawah baru sekitar 2.500 hektare untuk wilayah Kecamatan Baradatu. Menurut Rokib, sumber air Way Besai sudah berfungsi dan akan diupayakan sampai ke saluran irigasi wilayah setempat. Di sisi lain, permintaan dari masyarakat di 11 kecamat­ an saat ini menginginkan

untuk dibuatkan sumber air, yaitu sumur bor agar dapat mengairi sawah jika kemarau tiba, sehingga satu tahun dapat panen tiga kali. “Dinas Pertanian tahun ini akan mengupayakan pembuatan sumur bor sekitar 30—40 sumur bor sesuai dengan usulan kelompok tani. Harapannya sumur bor itu dapat mengaliri sawah sekitar 4—5 hektare,” ujarnya. Rokib berharap Dinas Pertanian di empat kecamatan yang menjadi lumbung padi di Kabupaten Way Kanan dapat memenuhi program tersebut. (TRA/D2)

(CK9/FIT/SYA/D2) rianpranata@lampungpost.co.id

Dewan Kesenian Tubaba Luncurkan Alat Musik Q-Tik DEWAN Kesenian Kabupaten Tulangbawang Barat mulai memperkenalkan alat musik q-tik kepada guru seni dan kepala sekolah di kabupaten setempat, Selasa (2/2). Alat musik q-tik berbahan bambu tersebut merupakan alat musik tradisional yang diciptakan Dewan Kesenian Tubaba. Alat musik tersebut akan diperkenalkan menjadi salah satu ikon kabupaten. Ketua Umum Dewan Kesenian Tubaba, Fauzi Hasan, mengatakan alat musik q-tik tersebut merupakan hasil kreativitas anggota Dewan Kesenian. Dia berharap alat musik tersebut dapat diterima dan digemari generasi muda di kabupaten setempat, bahkan di luar daerah. “Ini merupakan hasil karya seni anak-anak Tubaba. Alat musik ini akan kami perkenalkan kepada masyarakat luar. Hari ini q-tik mulai kami perkenal-

kan kepada siswa dan guru seni di kabupaten ini,” kata Wakil Bupati Tubaba ini ditemui di lokasi setempat, Selasa (2/2). Hal senada juga dikatakan Ketua Harian Dewan Kesenian Tubaba, Ansyori. Ia mengatakan alat musik bambu mirip kulintang tersebut dapat menciptakan suara berbagai alat musik lainnya, seperti gitar melodi, gitar bass, gitar double neck, drum, dan mandolin. Ansyori menjelaskan alat musik q-tik tersebut telah memenuhi standar bagi penyuka alat-alat musik modern. Dia mengakui produk-produk hasil kreativitas DK tersebut masih sangat sederhana dan akan terus diperbaiki kualitasnya hingga merambah ke bentuk-bentuk model konvensional modern, yang disesuaikan dengan dimensi dan kenyamanan bagi para penggunanya. (MER/D2)

23

SElintas

Untuk mengantisipasi DBD yang semakin meluas, pihaknya mengimbau masyarakat melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). RIAN PRANATA

LAMPUNG POST

n LAMPUNG POST/DJONI HARTAWAN JAYA

MENUNJUKKAN DAFTAR HADIR ELEKTRONIK. Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DP2KAD) Lamtim menerapkan daftar hadir sidik jari mulai pekan lalu. Daftar hadir dengan cara itu diharapkan mampu meningkatkan disiplin dan kinerja pegawai di lingkungan dinas tersebut. Dalam gambar dibidik kemarin (3/2), Kepala DP2KAD Mustakim memperagakan cara penggunaan daftar hadir sidik jari tersebut.

SEJUMLAH pedagang makanan yang menggunakan bahan baku ayam potong mengeluhkan melonjaknya harga ayam potong di pasaran sejak satu bulan terakhir. Salah satu pedagang mi ayam, Suwoto, mengatakan harga ayam potong kini naik sekitar Rp5.000/kg. Jika sebelumnya berkisar Rp20 ribu—Rp22 ribu/kg, saat ini kisarannya Rp25 ribu—Rp27 ribu/kg. “Belakangan ini terus terjadi kenaikan harga, awalnya Rp23 ribu dan terus naik sampai Rp27 ribu per kilo,” kata warga Kotaagung Timur itu, ditemui di lokasi, Rabu (3/2). Menurutnya, adanya kenaikan ini berimbas dengan menurunnya keuntungan, terlebih dirinya tergolong pedagang kecil dengan modal sedikit. Pedagang makanan seperti dia tidak bisa serta merta menaikkan harga dagangan karena risikonya bisa kehilangan pelanggan. Suwoto mengaku serbasalah dengan kondisi tersebut, sementara kebutuhan rumah tangganya mau tidak mau harus dipenuhi. “Pelanggan belum tentu mau berpikir dengan biaya yang kami keluarkan. Jangankan menaikkan harga, soal harga mi ayam saya yang sekarang saja diprotes karena ada penurunan harga BBM,” ujarnya. (ABU/D2)

DP2KAD Lamtim Terapkan Daftar Hadir Sidik Jari DINAS Pendapatan Pe ­ ngelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DP2KAD) Lampung Timur mulai me­nerapkan bukti keha­ diran pegawai dengan mesin sidik jari (finger print). Penerapan kehadiran de­n gan mesin sidik jari tersebut dilakukan guna meningkatkan disiplin dan kinerja pegawai di internal DP2KAD. Kepala DP2KAD Lamtim, Mustakim, didam­ pingi Sekretaris DP2KAD Sukartono, Selasa (2/2), menjelaskan sebelumnya absensi dilakukan secara manual. “Di samping tidak efektif, sistem absensi manual tersebut banyak kelemah­ an. Misalnya, kehadiran bisa dimanipulasi, tanda tangan bisa dipalsukan, dan kertas absen bisa robek bahkan hilang,” ujarnya.

Oleh karena itu, sejak pekan lalu pihaknya mulai me­nerapkan penggunaan daftar hadir elektronik de­ngan metode sidik jari dua kali sehari yaitu pagi hari saat masuk kantor pukul 07.00 hingga 08.00 dan saat akan pulang yakni pukul 15.30. Daftar hadir sidik jari dinilai memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan cara manual, di antaranya lebih praktis, hemat waktu, dan akurat. Di samping itu menghemat kertas, kehadiran langsung tercatat di database, menghindari terjadinya human error, dan lainlain. Dengan adanya beberapa kelebihan itu, kata Mustakim, penerapan daftar hadir elektronik diharapkan dapat meningkatkan disiplin dan kinerja para pegawai di internal DP2KAD. (JON/D1)

Lamteng Tidak Nyaman bagi Abdi Negara (Habis) TIDAK hanya abdi negara biasa yang tak nyaman di Lampung Tengah. Para kepala dinas dan anggota Dewan pun ikut merasakan ketidaknyamanan itu. Sejumlah oknum wartawan atau lembaga swadaya masyarakat (LSM) sering mendatangi mereka. Dan, dengan terang-terangan ataupun sindiran, mereka meminta sejumlah uang. “Di sini mereka seperti gajian, Mas. Setiap awal bulan

datang ke sini,” ujar salah seorang anggota DPRD. Menurut dia, memang mereka tidak marah ketika tidak diberi. Namun, anggota Dewan itu mengaku tidak nyaman dengan sikap itu. Bahkan, jika ada hajat tertentu mereka juga meminta bantuan uang yang jumlahnya ditentukan. Misalnya, untuk memperingati HUT RI, me­ reka meminta setiap kepala dinas atau anggota Dewan dalam jumlah tertentu.

“Jangankan atas nama organisasi, untuk perorangan seperti mau menikahkan atau mengkhitankan anak saja juga begitu,” ujar seorang pejabat di lingkungan Pemkab. Resah dalam bekerja tidak hanya perkara oknum LSM dan wartawan, tetapi juga soal mutasi sejumlah pejabat yang menghantui. Sebab, penuturan sejumlah pegawai, mutasi di Lamteng tidak pernah jelas alasan-

nya. Ada yang tanpa salah tiba-tiba nonjob, sebaliknya ada yang diduga bermasalah malah naik pangkat dan jadi pejabat. Oleh karena itu, Mei lalu, mantan Kepala SMPN 1 Bekri, Syamhudi Sueb, dan mantan kepala SDN 1 Bandarjaya Timur, berani menggugat bupati yang memutasi tanpa salah dan sebelum masa jabatannya (4 tahun) habis. Kemudian, ada 119 kepala SDN di Kecamatan

Punggur, Kotagajah, Se ­ putihraman, dan Trimurjo, mengundurkan diri, pun itu bukan hal aneh. Tidak tahan atas intimidasi dari oknum wartawan dan LSM, sebenarnya merupakan klimaks dari ketidaknyamanan yang lama terpendam. Buktinya, tahun lalu, 260 pegawai bahkan pejabat yang tidak betah dengan kondisi itu sudah lebih dahulu memilih hengkang dari Lampung Tengah. (D1) n M. Ikhwanuddin


kamis, 4 februari 2016

DAERAH

LAMPUNG POST

24

Dewan Selidiki Izin Lingkungan Palsu KOMISI II DPRD Lampung Tengah akan menyelidiki dugaan izin lingkungan palsu pendirian toko ri­ tel di Desa Kesumadadi, Kecamatan Bekri. Dewan telah melayangkan surat pemanggilan kepada se­ jumlah instansi. Surat pemanggilan itu dilayangkan setelah masuknya surat penola­ kan dari warga setem­ pat terhadap ritel. Ketua Komisi II DPRD Lamteng Singa Ersa Awangga, Rabu (3/2), mengatakan puluh­ an warga Kesumadadi melalui surat ke komisi menolak keberadaan

MENINJAU SLB. Pj Wali Kota Metro Achmad Chrisna Putra meninjau SLB negeri di Kelurahan Mulyosari, Metro Barat, Selasa (2/2), Pejabat Wali Kota melihat langsung kegiatan siswa sekolah luar biasa. Ia berbaur bersama para tunanetra, tunarungu, dan tunagraha di sekolah itu.

n LAMPUNG POST/AGUS CANDRA

JKN Kota Metro 31.156 Jiwa Penerima KIS dan PBI sudah mencapai 24% dari 160 ribu jiwa penduduk Metro. AGUS CHANDRA

P

ENERIMA bantuan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) mela­ lui APBN dan APBD di Kota Metro mencapai 31.156 jiwa. Jumlah itu terdiri dari Kartu Indonesia Sehat (KIS) 23.705 jiwa dan penerima bantuan iuran (PBI) sebanyak 7.104 jiwa. Jumlah tersebut juga melampaui data penduduk miskin yang cuma 11,8%. Sejak digulirkannya JKN, hingga kini distribusi KIS dan kartu penerima ban­ tuan iuran (PBI) sudah men­ capai 24%, dari 160 ribu jiwa penduduk Metro.

Hal itu dipaparkan Kepala Bidang Sosial Kota Metro Rosdiana, pada konferensi pers yang digelar Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Metro di Rumah Makan Doan, Rabu (3/2). “Jadi pendistribusian kartu sehat, baik yang bersumber dari APBN maupun APBD, di Metro sebenarnya sudah melampaui jumlah dari data miskin di daerah ini,” ujar Rosdina. Dia mengatakan kendala yang dialami untuk meng­ optimalkan jaminan keseha­ tan gratis di Metro adalah masih ditemukannya war­ ga mampu mengaku tidak

mampu. Selain itu, warga Metro baru mau mengurus kartu jaminan kesehatan setelah sakit. “Semestinya, saat dalam keadaan sehat warga dapat mengurus kartu sehatnya.” Kendala lainnya dalam pendataan verifikasi. Pada tahapan ini pihak penye­ lenggara masih menemukan adanya kesalahan nama yang berbeda dengan kartu tanda penduduk sebagai persyaratan. Dia mengakui setelah berjalan enam bulan, pada verifikasi terdapat pen­ gurangan penerima jami­ nan kesehat­an gratis. Pada akurasi pendataan terdapat warga meninggal dan pin­ dah rumah, hingga seba­ nyak 595 jiwa. Sementara KIS yang telah

didistribusikan melalui BPJS Cabang Metro sudah men­ capai 23.705 jiwa, sedang­ kan yang didistribusikan melalaui JEN, salah satu perusahan swasta, sebanyak 5.520 jiwa. Kepala BPJS Cabang Met­ ro, Johana, menuturkan mengawal pendistribusian KIS, pihaknya memben­ tuk tim posko pemantauan dan penanganan distribusi Kartu Indonesia Sehat dan penerima bantuan iuran. “Posko pemantauan dan penanganan pengaduan distribusi KIS-PBI dibentuk dengan tujuan memastikan peserta dari segmen PBI ja­ minan kesehatan menerima KIS yang menjadi haknya,” kata dia. (D1) aguscandra@lampungpost.co.id

Alfamart di kampung mereka. Dengan dasar su­ rat tersebut, Komisi II akan memanggil Badan Perizin­a n, Disperindag, Badan Lingkungan Hidup, dan instansi terkait lain­ nya untuk mendengarkan tanggapan atas surat dari warga tersebut, sekaligus meminta keterangan me­ ngenai proses pendirian ritel yang ditolak warga. Penolakan ini dinilai aneh mengingat dalam proses pendirian ritel ada tahapan permintaan izin lingkungan. Karena itu, ada dugaan izin lingkung­

an tidak dibuat sesuai prosedur dan tanda tan­ gan warga dipalsukan. “Kami panggil badan perizinan dan instansi terkait lainnya. Kami se­ lidiki persoalan ini da­ hulu,” kata Singa Ersa. Sementara terkait ke­ mungkinan pemalsu­ an tanda tangan izin lingkung­an, Ketua Komisi I D P R D L a mte n g ya n g menangani masalah perijinan, Sumarsono, mengatakan para pelaku pemalsuan sebaiknya di­ giring ke ranah hukum agar jera. “Penjarakan saja,” ujar dia. (WAH/D1)

Wali Kota Geram Pegawai Mangkir PEJABAT Wali Kota Met­ ro Chrisna Putra men­ g a k u ge r a m d a n a k a n menindak tegas pegawai pemerin­tah daerah yang tidak disiplin. Hal itu ia utarakan se­ telah menyaksikan kiner­ ja pegawai di dua instansi pemerintahan setempat dalam inspeksi mendadak (sidak). Dalam sidak pada Selasa (2/2) sore, Pj Wali Kota m e n e mu k a n d u a k a n ­ tor dinas dengan kondisi sebagian ruang kerjan­ ya kosong sebelum jam kerja ber­a khir. Kedua instansi itu adalah Dinas Perhubungan, Komunika­ si, dan Informatika (Di­ shubkominfo), serta Ba­ dan Koordinasi Keluarga Berencana dan Pember­ dayaan Perempuan (BKKB dan PP) Kota Metro.

Chrisna mengatakan selain kecewa ia akan melakukan tindakan tegas terhadap aparatur sipil negara (ASN) yang tidak di­ siplin. “Saya akan menin­ dak tegas ASN yang tidak disiplin karena bekerja tidak sesuai dengan apa yang sudah diberikan oleh Pemkot Metro, de­n gan memberikan tunjang­a n kinerja,” ujarnya. Menurut dia, Pemkot M e t ro te l a h m e m b e r i ­ kan tunjangan kinerja, sepatutnya setiap ASN Kota Metro bekerja lebih baik. Saat sidak di Dishub­ kominfo Kota Metro, han­ ya ada sejumlah pegawai ya n g b e rk u t at d e n g a n p e k e r j a a n n ya . Ke p a l a Dishubkominfo juga tidak ada saat sidak berlang­ sung. Begitu pula di BKKB

dan PP Kota Metro, jum­ lah pegawai yang hadir d i r u a n g ke r j a s a n g at sedikit. Selain Chrisna Putra, t u r u t h a d i r p a d a s a at sidak adalah Kepala Ins­ pektorat M Jihad Helmi, Ka b i d P e n g a d a a n d a n Pemberhentian Pegawai Badan Kepegawaian Kota Metro Supratman, dan Kasat Pol PP Arjuna Wi­ waha. B a nya k p e g awa i p u ­ lang atau tidak berada di ruang kerja saat sidak dibenarkan Jihad Helmi. Ia pun mengaku kecewa atas temuan tersebut. Sebelumnya, Chrisna mewanti pergantian ta­ hun dapat berdampak peningkatan kinerja, tingkat disiplin pegawai, serta kualitas kerja pe­ gawai. (CAN/D1)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.