Lampung Post Sabtu, 14 November 2015

Page 1

TERUJI TEPERCAYA

www.lampost.co

l

No. 13630 TAHUN XLl

l Terbit Sejak 1974 l Rp3.000 l sabtu, 14 november 2015 l 24 Hlm.

Atletik Lambungkan Lampung ke Posisi 5 CABANG atletik menambah 2 emas, 2 perak, dan 2 perunggu pada Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) IX di Stadion Pelangi, Belitung Timur, Bangka Belitung, Jumat (13/11). Dua emas disumbangkan Zakaria Malik dari nomor dasalomba dan Iwan Budianto dari nomor lari 400 meter gawang putra. Dua perak dipersembahkan Sugiarti dari nomor lari 400 meter gawang putri dan Wuri Andriani dari nomor lempar lembing putri. Dua perunggu dari Widiyatno dan Juwarti Rahayuni di nomor lari 400 meter gawang putra-putri. Sebelumnya, Nabella Ariantika meraih perunggu di nomor lompat tinggi galah putri. Tambahan 2 emas, 2 perak, serta 3 perunggu membawa posisi Lampung melesat ke peringkat lima. Manajer tim atletik Lampung, M Irianto Hatta, mengatakan hasil tersebut merupakan hasil kerja tim yang solid dan tepat dalam mengatur strategi. “Kami mengorbankan nomor lainnya agar di lari 400 meter gawang bisa mendapat emas,” kata Irianto di Belitung Timur, kemarin.

Perolehan Medal Porwil IX 1. Sumbar 2. Babel 3. Sumsel 4. Riau 5. Lampung

5 4 4 3 2

5 4 2 5 2

2 7 2 1 3

Sumber: Data pemberitaan, Jumat (13/11) hingga pukul 22.00 WIB.

Menurutnya, cabang atletik masih berpeluang menambah emas melalui Eko Wicaksono di nomor lompat tinggi galah putra, hari ini (14/11). Ketua Kontingen Lampung Hannibal mengatakan hasil dari cabang atletik merupakan permulaan yang baik untuk mewujudkan target menembus lima besar di Porwil IX. “Permulaan yang bagus. Kami harap atletik bisa menambah medali dan melampaui target dua emas,” ujar Hannibal. Sementara itu, acara pembukaan Porwil IX di Stadion Depati Amir, Pangkalpinang, semalam, sempat tertunda sekitar satu jam lantaran hujan deras. Acara pembukaan dilakukan Gubernur Babel Rustam Effendi karena Menpora Imam Nachrawi berhalangan hadir. (YAR/O1) Sepak Bola Lampung... Hlm. 18 Bulu Tangkis... Hlm. 18

Prisia, Duta Indonesian Women... Hlm.16

@lampostonline @buraslampost

TAJUK

Tegas Berantas Narkoba

n LAMPUNG POST/HUMAS KONI

ATLETIK BERJAYA. Atlet dasalomba Lampung, Zakaria Malik, menerima pengalungan medali usai menjadi yang terbaik di nomor tersebut. Pada lomba cabang atletik Porwil IX di Stadion Pelangi, Belitung Timur, Bangka Belitung, Jumat (13/11), Lampung juga merebut emas dari nomor 400 meter gawang putra atas nama Iwan Budianto.

Dana Bansos Jangan Dikorup Setiap daerah mengalokasikan dana bansos yang berbeda-beda sesuai kebutuhan daerah itu. CHANDRA P WIJAYA

M

ENTERI Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo memperingatkan pemerintah daerah untuk tidak memberi celah korupsi pada dana bantuan sosial (bansos). Sebab, dana yang diakuinya ada lonjakan menjelang pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) itu ditujukan bagi masyarakat yang membutuhkan. “Kita berpikir positif saja. Dana bansos hibah perlu, tapi harus ditujukan untuk masyarakat atau kelompok masyarakat yang membutuhkan,” kata dia, Jumat (13/11). Tjahjo mengatakan penjabat bupati dan pemerintah daerah pasti sudah hati-hati dalam penggunaan dana bansos/hibah. Pasalnya, dana tersebut selama ini

sering masuk ke area rawan korupsi. “Pedoman aturan UU terkait bansos/hibah sudah ada ketentuannya.” Mendagri mengakui memang ada beberapa daerah yang dana bansosnya mengalami kenaikan. Bahkan, ada satu kabupaten yang kenaikan dana bansosnya mencapai 1.000%. “Ada beberapa daerah yang meningkat, tapi itu kan keputusan bupati/kota dengan DPRD setempat,” ujarnya. Kenaikan dana bansos itu pun ditanggapi Jaksa Agung HM Prasetyo. Menurut dia, pihaknya mengantisipasi penggunaan dana bantuan sosial di daerah disalahgunakan dengan pengawasan yang lebih ketat terhadap penggunaannya. “Ya, makanya kami awasi. Jangan curiga saja. Mungkin daerah itu memerlukan saluran dana yang lebih besar,

apa salahnya? Justru kita harus bersyukur ketika pemerintah menambah jumlah bansos untuk masyarakat. Tapi, jangan sampai ada penyimpangan dan korupsi di sana,” kata Prasetyo di kantornya, kemarin. Namun, dia mengatakan kenaikan dana bansos jangan dikaitkan dengan

Pedoman aturan UU terkait bansos/ hibah sudah ada ketentuannya. penyelenggaraan pemilukada. Sebab, setiap daerah mendapatkan dana bansos yang berbeda-beda sesuai kebutuhan daerah tersebut. “Jangan dikaitkan dengan pemilukada. Dana itu kan untuk masyarakat, tapi penyalurannya harus diawasi lebih baik. Semakin banyak, justru semakin baik.

Masyarakat semakin banyak nikmati,” ujar Prasetyo.

Untuk Organisasi Penggunaan dana bansos memang telah ditetapkan untuk bantuan ke sejumlah organisasi, misalnya di Way Kanan bagi organisasi keagamaan, kepemudaan, dan kewanitaan. Sementara bansos di luar organisasi kepada masyarakat, seperti bantuan kematian dan pembangunan masjid. Namun, Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (PPKAD) Kabupaten Way Kanan Yunada Atiek mengaku tidak ada kenaikan dana itu. Penurunan itu, katanya, untuk dana bansos pada APBD 2015 yang semula Rp7,5 miliar kemudian pada APBD Perubahan menjadi Rp5,5 miliar. “Malahan turun Rp2 miliar,” katanya saat dikonfirmasi, kemarin. (MI/R6)

INDONESIA menjadi pasar terbesar narkoba di Asia. Data Badan Narkotika Nasional (BNN) menyatakan 1 juta lebih penduduk menjadi penyalahguna dalam lima bulan terakhir. Jika Juni 2015 jumlahnya mencapai 4,2 juta orang, pada November 2015 naik menjadi 5,9 juta orang. Jutaan orang itu menjadi konsumen para mafia pengedar narkoba. Mereka menyelundupkan barang haram itu menggunakan beragam cara hingga sampai ke pasar Tanah Air. Dari jalur udara hingga laut, menembus pelabuhan legal maupun ilegal. Pengendali besarnya berasal dari luar negeri, yakni Nigeria dan Tiongkok. Di Pelabuhan Panjang, 57,701 kilogram sabu-sabu di tiga kontainer pernah terungkap. Jika 1 gram dipakai empat orang, 346.206 orang terancam menyalahgunakannya. Kasus terakhir, 4 kg sabu asal Malaysia diungkap Direktorat Narkoba Bareskrim Mabes Polri di pelabuhan ujung Sumatera tersebut. Sabu-sabu asal negeri jiran itu diselundupkan melalui jalur laut Port Klang Malaysia. Barang haram senilai Rp8 miliar itu berpotensi mengancam 24 ribu jiwa. Di Tanah Lada, peredaran narkoba masuk kategori gawat. Narkoba sudah masuk ke pelosok daerah dan menimbulkan tindak kriminal lainnya. Seperti kasus pengeroyokan hingga tewas di arena organ tunggal di Kecamatan Wonosobo, Tanggamus, dua pekan lalu. Setelah diselidiki kepolisian, ternyata dua tersangka penganiayaan itu dalam pengaruh sabu-sabu saat melakukan aksinya. Kapolda Lampung Brigjen Edward Syah Pernong menggagas dibentuknya peraturan daerah (perda) pelarangan hiburan organ tunggal hingga malam hari. Bukan tanpa alasan Kapolda menggagas larangan itu dengan perda. Arena organ tunggal diduga menjadi tempat transaksi narkoba. Sementara kini Polda Lampung bersama BNN Lampung sedang gencar-gencarnya memberantas peredaran narkoba di Bumi Ruwa Jurai. Apalagi, Lampung menjadi transit penyelundupan narkoba ke ibu kota Jakarta. Jelaslah, peredaran narkoba di Republik ini kian menggurita. Presiden Joko Widodo memproklamasikan Indonesia darurat narkoba. Analisis BNN menyatakan bumi Nusantara juga telah menjadi negara produsen. Pernyataan Presiden menandakan tegas dan jelas, bangsa ini harus berperang habis-habisan memberantas narkoba. Undang-Undang Nomor 35/2009 tentang Narkotika harus ditegakkan seteguh-teguhnya. Upaya aparat penegak hukum perlu diapresiasi memberantas peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba itu. Kini BNN berencana membuat rumah tahanan khusus bagi para bandar narkoba. Ruang tahanan khusus itu nantinya dikelilingi kolam berisi buaya. Hal itu dimaksudkan memberi efek jera kepada mereka. Bahkan perintah tembak di tempat terhadap bandar narkoba telah diberikan. Hukum positif di Indonesia masih menerapkan hukuman mati. Mahkamah Konstitusi selaku pemegang otoritas menafsirkan konstitusi telah menyatakan hukuman mati tak bertentangan dengan hak asasi manusia. Terlebih hukuman itu bagi para kartel mafia narkoba. Keputusan penerapan hukuman mati haruslah kita dukung. Tetap menegakkan hukuman mati merupakan sinyal kuat bangsa ini tak mau menyerah kalah oleh mafia narkoba. Jangan sampai bandar narkoba makin berani bersindikat, meneror warga dengan ilusi barang haram itu. Para teroris narkoba harus mendapat ganjaran berat menggetarkan hati mereka sehingga tidak ada lagi yang berani main-main narkoba di Indonesia, termasuk Lampung. n

candraputrawijaya@lampungpost.co.id

oasis

Pembukaan Lahan Baru Tol 1,15 Km Dimulai Hari ini PT Waskita Karya hari ini (14/11) kembali melakukan pembukaan lahan baru (land clearing) untuk jalan tol sepan­ jang 1,15 km. Pembukaan lahan baru itu karena proses ganti ruginya telah rampung. Engineer Manager PT Waskita Karya, Marsesa Edward, mengatakan pihaknya akan menurunkan dua unit ekskavator dan satu unit truck grader untuk merata-

kan tanah milik 114 warga itu. “Kami clearing pakai dua ekskavator dan satu grader untuk meratakan tanah. Kalau buldoser, belum,” kata Edward, kemarin. Dia menjelaskan clearing akhirnya dilaksanakan se­ telah proses ganti rugi selesai pada minggu lalu dan telah diberikan jeda waktu tujuh hari untuk mengosongkan rumah atau lahan.

Sampai saat ini, lanjut dia, mayoritas warga sudah meninggalkan lokasi. “Sudah ada tiga rumah permanen dan tiga rumah semipermanen yang sudah dikosongkan,” ujar Edwar. Jika tidak ada perubahan, clearing akan dimulai pada pukul 10.00. Dia juga berharap tidak ada kendala dalam proses pembukaan lahan baru untuk tol tersebut.

Pj Bupati Lamteng Edarwan Dilantik Besok PEMERINTAH Provinsi Lampung akan melantik Edarwan menjadi penjabat (pj) bupati Lampung Tengah (Lamteng) di Balai Keratun, Minggu (15/11), sekitar pukul 09.00. Prosesi itu seiring dengan berakhirnya masa jabatan bupati dan wakil bupati Lamteng periode 2010—2015. Pelantikan Edarwan yang sebelumnya kepala Dinas Pengairan dan Pemukiman Lampung itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) No. 131.18-5938 tanggal 12 November 2015 tentang Pen-

facebook.com/ lampungpost

gangkatan Penjabat Bupati Lampung Tengah. Sementara pemberhentian Bupati Lampung Tengah Mustafa berdasarkan SK Mendagri No. 132.18-5937 tertanggal 12 November 2015. Kepala Biro Otonomi Daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung Chandri menerangkan pelantikan rencananya dilakukan Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri. “Yang akan melakukan pelantikan Pak Wakil Gubernur, karena Pak Gubernur masih di luar Lampung.

Meskipun Minggu, pelantikan tetap dilaksanakan pada pukul 09.00 karena bertepatan dengan akhir masa jabatan,” ujar Chandri di sela-sela geladi bersih yang juga dihadiri Edarwan di lantai III, Balai Keratun, kemarin (13/11). Edarwan masih enggan berkomentar banyak terkait pengangkatannya menjadi pj bupati Lamteng. Doktor lulusan Institut Pertanian Bogor (IPB) itu terkesan berhati-hati dan tidak ingin salah penyampaian. “Nanti saja pas hari H (pelantikan, red). Kalau tahunya

bakal dilantik, baru kemarin. Jangan diwawancara dulu ya, sebagai apa kan belum pas. Belum bisa jawab, nanti saya salah,” ujar mantan Sekretaris Kabupaten Pringsewu itu. Meski demikian, Edarwan menegaskan sebagai abdi negara siap mengemban amanah yang dipercayakan pimpinan kepadanya. “Sebagai PNS kan siap ditempatkan di mana saja. Saya secara fisik alhamdulillah sehat dan siap untuk dilantik,” ujar mantan Kepala Badan Perwakilan Pemprov Lampung di Jakarta itu. (MAN/D3)

Sebab, kata Edwar, seluruh prosedur sudah dijalankan sesuai perundang-undang­ an. “Mudah-mudahan lancar dan cepat.” Sebanyak 10 warga Desa Sabahbalau yang sebe ­ lumnya urung mengambil ganti rugi akhirnya mau mengambil uang ganti rugi. “Sudah diambil kok,” kata Asisten II Sekprov Lampung Adeham. (MAN/U2)

Selera Humor dan Demensia PENELITIAN University College London menyebut orang tua yang memiliki selera humor terbalik atau tertawa di momen tidak seharusnya tertawa memiliki risiko mengidap Alzheimer lebih tinggi. Alzheimer merupakan bentuk paling umum dari penyakit demensia. Penelitian ini melibatkan 48 orang yang mengidap demensia dan 21 orang dewasa yang sehat. Semua pengidap demensia mendapatkan perawatan dan kerabat dekat partisipan yang mengenal partisipan lebih dari 15 tahun diminta menjawab pertanyaan terkait tipe selera humor partisipan. Hasilnya, dibandingkan dengan partisipan sehat, partisipan yang mengidap demensia lebih suka menertawakan humor satir, humor absurd, dan lebih menikmati humor kekerasan (slapstick). (MI/R6)

BIODATA

Nama : Dr Edarwan, SE, MSi Kelahiran : Sukadana, 4 April 1962

Pendidikan 1. SDN 2 Sukadana Lamtim 2. SMPN 1 Tanjungkarang 3. SMAN 1 Tanjungkarang 4. S-1 Fakultas Ekonomi Unila Jurusan Studi Pembangunan 5. S-2 Universitas Indonesia Jurusan Kebijakan Publik 6. S-3 Pascasarjana IPB

Birokrasi 1. Dinas Pertambangan Lampung 2. Sekretaris Bappeda Lampung 3. Kepala Bappeda Lamsel 4 Asisten II Bidang Pembangunan Lamsel 5. Kepala Badan Perwakilan Lampung di Jakarta 6. Sekretaris Kabupaten Pringsewu 7. Kepala Dinas Pengairan dan Pemukiman Lampung


sabtu, 14 november 2015

8 LAMPUNG MEMILIH

LAMPUNG POST

2

Peruri Antisipasi Surat Suara Palsu

Pencetakan surat suara akan selesai dalam enam hari. SETIAJI B PAMUNGKAS

P

ERUSAHAAN Umum Percetakan Uang Re­ publik Indonesia (Pe­ ruri) telah menerima desain surat suara dari Komisi Pemilihan Umum Bandar Lampung, Jumat (13/11). Pe­ ruri merupakan pemenang tender pencetakan surat suara pemilukada dengan total anggaran Rp350 juta. Penyerahan desain surat suara ini bersamaan dengan penandatanganan kesepak­ atan kontrak antara Perum Peruri dan pejabat pembuat komitmen atau PPK Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung di aula KPU setempat. Deputi Direktur Perum Pe­ ruri Indro Cahyo mengatakan jika tidak ada perubahan desain pada kertas suara, di­ targetkan akan selesai cetak dalam lima atau enam hari dan sudah bisa dikirim ke Ban­ dar Lampung. Dia menerang­ kan kertas suara yang dicetak tersebut akan dilengkapi digi­ tal security picture. Komponen ini hanya diketahui pihak KPU Bandar Lampung dan Perum Peruri untuk melihat keaslian surat suara. Perangkat tersebut mer­ upakan teknologi penga­

manan agar surat suara tidak dapat diduplikasi dan menjamin keasliannya. “Kami akan pasang penga­

Ada petugas kami yang mengawasi di sana untuk melihat pencetakan surat suara di Perum Peruri. man di surat suara, tentu itu sifatnya rahasia, tidak bisa kami publish. Jika nanti terjadi duplikasi surat suara, akan kami paparkan buktinya bahwa sebenarnya ada perbe­ daan antara surat suara kami dan yang palsu,” ujarnya. Indro memastikan Peru­ ri akan serius melakukan pencetakan surat suara. Surat suara adalah logistik pemilu­ kada yang sangat riskan. Pihaknya mulai melakukan pencetakan sesuai jadwal, Senin (16/11), dan akan sele­ sai sesuai target waktu. Komisioner KPU Bandar Lampung, Dedy Triadi, men­ gatakan kesepakatan antara Peruri dan KPU sesuai Pera­ turan KPU No. 6 Tahun 2015 dan keputusan KPU RI No. 113/kpts/KPU/Tahun 2015 tentang jenis, satuan kebu­

tuhan, dan spesifikasi teknis kelengkapan pemilukada. Dedy memperkirakan pada 26 November mendatang su­ rat suara sudah sampai di Bandar Lampung. Pihaknya akan mengirim petugas KPU untuk mengawasi proses pencetakan. “Ada petugas kami yang mengawasi di sana untuk melihat pence­ takan surat suara di Perum Peruri,” kata dia. Dia menambahkan KPU akan memilah dan melipat surat suara dengan me­ libatkan tenaga honorer. Pihaknya menargetkan pe­ lipatan selesai akhir No­ vember selesai dan pada 1 Desember sudah mulai didistribusikan ke 1.300 tempat pemungutan suara. Ketua Panwas Bandar Lam­ pung Adek Asy’ari mengatakan pihaknya juga akan meman­ tau proses pencetakan hingga pendistribusian surat suara. “Sesuai PKPU No. 6/2015, kami berwenang untuk mengawasi proses pencetakan. Kami akan terjun langsung memantau proses pencetakan di Peruri,” ujarnya. Dia menambahkan surat suara harus ada penga­ manan, seperti hologram, agar tidak terjadi duplikasi oleh pihak yang tidak ber­ tanggung jawab. (*9/U1) setiaji@lampungpost.co.id

Demokrat Beri Penghargaan 50 Veteran DPD Partai Demokrat Lam­ pung memberikan peng­ hargaan dan bingkisan hadiah kepada 50 veteran pada acara peringatan Hari Pahlawan ke-70 tahun di Gedung Juang, Kota Bandar Lampung, Jumat (13/11). “Kami sebagai kader Par­ tai Demokrat sangat peduli dan berterima kasih atas jasa para veteran yang te­ lah memperjuangkan ke­ merdekan. Sebagai bentuk kepedulian, kami berikan penghargaan berupa plakat dan bingkisan,” ujar Benda­

hara DPD Partai Demokrat Lampung Yandri Nazir. Ketua panitia perayaan Hari Pahlawan, Hartar­ to Lojaya, menjelaskan agenda pemberian peng­ hargaan dan bingkisan kepada 50 veteran ini telah direncanakan jauh hari oleh partainya. Pemberian hadiah ini tidak seband­ ing dengan jasa mereka dalam memperjuangkan dan mempertahankan ke­ merdekaan RI. Dengan tetap memper­ ingati dan mengenang jasa

para pahlawan ini, kata dia, diharapkan dapat mem­ bangun semangat bagi ge­ nerasi muda dan kader partai dalam mengisi ke­ merdekaan dengan hal-hal yang positif. Penyerahan tali asih ke­ pada veteran ini dihadiri oleh Ketua Veteran Lam­ pung Heru Karawadji, ang­ gota Fraksi Demokrat DPRD Lampung, dan DPRD Bandar Lampung. Kader Demokrat yang juga calon wakil wali kota Bandar Lampung Yusuf Kohar juga hadir. (EKA/U1)

n LAMPUNG POST/MG2

PENANDATANGANAN KONTRAK. Deputi Direktur Perum Percetakan Uang RI (Perum Peruri) Indro Cahyo (duduk dua kiri) bersama anggota KPU Bandar Lampung menandatangani kontrak paket pengerjaan pengadaan jasa pencetakan surat suara dan surat suara pemungutan ulang calon wali kota dan wakil wali kota tahun 2015 yang disaksikan komisioner KPU Bandar Lampung, di aula kantor KPU Bandar Lampung, Jumat (13/11).

Gakkumdu Butuh Keterangan KPU Lamsel SENTRA Penegakan Hu­ kum Terpadu (Gakkum­ du) sedang melakukan kajian mendalam terkait insiden yang terjadi saat kampanye calon bupati Lampung Selatan Zainu­ din Hasan di Merakbatin, Natar. Ketua Panitia Pengawas Pemilu Lampung Selatan Sahbudin Usman men­ gatakan Gakkumdu be­ lum bisa menyimpulkan hasil kajian atas insiden tersebut. “Setelah kami rapat, Gakkumdu masih membutuhkan keteran­ gan dari KPU Lampung Selatan terkait definisi kampanye,” kata dia, ke­ marin. Saat Zainudin meng­ gelar kampanye di Nat a r, L a m s e l , S e n i n (9/11) malam, ada sekel­ o mp o k p e mu d a ya n g melakukan intimidasi atas jalannya kampa­ nye te r s e b u t . S e j u m ­ l a h p e mu d a te r s e b u t mengeluarkan senjata tajam dan membubar­ kan kampanye. Mereka juga melakukan pen­ gancaman terhadap peserta kampanye yang hadir.

Dia menjelaskan KPU Lampung Selatan belum bisa memberikan ket­ erangan. Ketua KPU Lam­ sel sedang ke luar kota, sementara komisioner lainnya ragu untuk mem­ berikan keterangan. Gak­ kumdu menunggu ketua KPU untuk memberikan keterangan ahli. “Besok (Sabtu, 14/11) dijadwal­ kan meminta keteran­ gan KPU pukul 10.00,” ujarnya. Sahbudin juga menga­ takan Gakkumdu yang melibatkan kepolisian dan kejaksaan ini sudah menggelar rapat koordi­ nasi untuk membahas insiden kampanye Zai­ nudin. Kerusuhan den­ gan pelaku yang mem­ bawa senjata tajam juga m a su k r a n a h p i d a n a umum. “Panwaslu dalam ka­ jiannya terkait perusuh yang menggunakan sajam akan dikenakan UU pidana pemilu. Kerusuhan ini tetap diproses karena UU pemi­ lukada pada Pasal 187 Ayat (4) disebutkan bahwa pihak yang mengacaukan kampa­ nye masuk pidana pemilu,” kata dia. (AJI/U1)

selintas

Imam Siap Rangkul Semua Kader PPP KETUA DPW PPP Lampung versi Muktamar Jakarta, MC Imam Santoso, mengatakan siap merangkul semua kader partai yang ada di daerah. Namun, upaya tersebut masih menunggu hasil keputusan yang akan dilakukan kedua kubu di DPP. “Pada dasarnya mereka adalah sahabat-sahabat kami dan memang kader PPP. Tentunya, yang berpotensial ya kami tarik kembali untuk bersama-sama membesarkan partai ini. Pokoknya, kalau di daerah khususnya, Lampung tidak ada masalah,” ujar Imam, Jumat (13/11). Wiwik—sapaan akrabnya—menerangkan sebenarnya DPP partai masih terus berupaya menyelesaikan permasalahan yang ada dengan rujuk dan duduk bersama. Namun, sesuai informasi yang didapat, kubu Romahurmuziy masih akan melakukan upaya peninjauan. “Ya, bagi kami silakan saja. Kami hargai usaha mereka. Namun, perlu diketahui proses PK itu lambat dan memakan waktu. Seharusnya, putusan Mahkamah Agung berjalan dulu. Saya menjamin, kalau para ulama-ulamanya bertemu dan duduk bersama, selesai kok,” kata dia. (WIR/U1)

Fadhil Janji Raskin Gratis CALON bupati dan wakil bupati Pesawaran Fadhil HakimZainal Abidin akan menggratiskan bantuan beras untuk masyarakat miskin atau raskim dalam lima tahun ke depan. Program tersebut disampaikan Fadhil saat berkampanye terbatas di Desa Kebagusan, Kecamatan Gedongtataan, Senin (10/11). Dia juga menekankan permasalahan infrastuktur dan bantuan Rp1 miliar per desa akan menjadi perhatiannya jika terpilih sebagai bupati. Calon independen ini berharap masyarakat Pesawaran memberikan dukungan kepadanya karena banyak program calon nomor urut 3 ini yang prorakyat. Panitia penghubung Irfan menilai pasangan FadhilZainal memiliki metode kampanye dialogis yang dapat menyerap berbagai aspirasi hingga masyarakat yang paling bawah. (CK8/U1)

KPU OKI Pelajari Sosialisasi KPU Bandar Lampung KOMISI Pemilihan Umum Ogan Komering Ilir (OKI) berkunjung ke KPU Bandar Lampung untuk mengeta­ hui persiapan pemilukada di Kota Tapis Berseri ini, Rabu (11/11). Rombongan KPU OKI terdiri dari ketua Dedi Irawan dan didampingi empat komisioner lainnya; Dery Iswandi, Irham Kha­ lik, Amrullah, dan Febrida Wardani. Dedi mengatakan partisi­ pasi pemilih di daerahnya di atas 80%. “Namun, ada 20% yang menjadi peker­

jaan rumah kami kenapa masih ada yang tidak memi­ lih. Kami ingin sharing de­ ngan KPU Bandar Lampung bagaimana meningkatkan partisipasi pemilih dengan optimal,” kata dia. Menurut dia, KPU perlu saling berbagi informasi guna menyukseskan pemi­ lukada, terutama mening­ katkan partisipasi pemilih. OKI akan menggelar pemi­ lukada pada 2018. “Pemer­ intah menginstruksikan KPU untuk melakukan pendidikan pemilih dan menjalankan pemilukada

sesuai dengan regulasi,” ujarnya. Komisioner KPU Ban­ dar Lampung Fadilasari mengatakan KPU mengge­ lar sosialisasi pemilukada melalui stand up comedy. Lewat lawakan pemilukada bisa disampaikan dengan santai. Pihaknya juga mulai memeberikan pendidikan pemilih kepada siswa seko­ lah dasar. Dia menerangkan pihaknya memiliki pro­ gram rumah demokrasi. Namun, program ini terk­ endala dana dari KPU RI

yang belum memberikan anggaran belanja modal. Padahal, pihaknya sudah mempersiapkan sejak dini terkait dibangunnya proyek rumah demokrasi. Fadilasari menambah­ kan meski tidak memi­ liki rumah demokrasi, pihaknya tetap melakukan pendidikan pemilih dan pemetaan. Sosialisasi di­ arahkan ke kantong suara mahasiswa di Kelurahan Kampungbaru dan Ge ­ dungmeneng. Selama ini di lokasi tersebut partisi­ pasinya rendah. (AJI/U1)

PEMBEKALAN PASANGAN CALON. Calon wali kota Surabaya Tri Rismaharini (kanan) dan pasangannya Wisnu Sakti Buana (kiri) membaca buku yang dibagikan KPK ketika mengikuti pembekalan dan deklarasi calon kepala daerah dan penyelenggara Pemilukada Jatim di Unesa, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (12/11). Pada kegiatan tersebut, seluruh pasangan calon kepala daerah di wilayah Jawa Timur yang hadir membacakan jumlah harta kekayaan yang telah dilaporkan ke KPK. n ANTARA/ZABUR KARURU


sabtu, 14 november 2015

8 LAMPUNG MEMILIH

LAMPUNG POST

3

KPU Nilai Langkah Erwin Tepat KPU memiliki pandangan yang sama terkait pencalonan Erwin Arifin. EKA SETIAWAN

K

n MI/GALIH PRADIPTA

KOALISI PILKADA BERSIH. (Dari kiri) Perwakilan Perkumpulan Pemilu dan Demokrasi Titi Anggraini dan perwakilan Lingkar Madani Ray Rangkuti saat konferensi pers di kantor Indonesia Corruption Warch, Jakarta, Jumat (13/11).

Ditpolair Siapkan 6 Kapal Kawal Logistik Pemilukada DIREKTORAT Polisi Perair­ an (Ditpolair) Polda Lam­ pung akan menerjunkan enam unit kapal tipe C2 untuk mengawal pendis­ tribusian kertas suara. Penyiagaan kapal ini guna menyukseskan tahapan pemilukada serentak 9 Desember 2015. “ U n t u k p e n g awa l a n pemilukada 9 Desember 2015 mendatang, kami menerjunkan 6 unit kapal tipe C2 dan 60 personel yang disebarkan di be­ berapa wilayah perairan kabupaten/kota di Lam­ pung,” kata Direktur Polisi Perairan Polda Lampung Kombes Rudi Hermanto, saat diwawancarai da­ lam rangkaian HUT ke-65

Polair di wilayah Pantai Mutun, Padangcermin, Pe­ sawaran, Jumat (13/11). Dia menjelaskan petu­ gas polisi perairan hanya mengawal pendistribusian kotak suara, bilik suara, dan kertas suara yang di­ lakukan Polres wilayah hukum masing-masing bekerja sama dengan KPU dan panwaslu setempat. “Petugas kami hanya mengawal distribusi logis­ tik pemilukada di beberapa pulau di wilayah perairan Lampung yang sudah ada satuan polisi perairan­ nya, di antaranya Bandar ­Lampung, Lampung Sela­ tan, Tulangbawang, Me­ suji, dan Lampung Barat,” ujarnya. (AMR/U1)

Uji Kelayakan Calon Anggota KPU 16 November TIM seleksi menyerahkan 10 nama calon anggota Komisi Pemilihan Umum Pesisir Barat kepada KPU Lampung, Jumat (13/11). Kesepuluh nama tersebut adalah hasil seleksi ad­ ministrasi, kesehatan, dan tertulis. Anggota KPU Lampung, Ahmad Fauzan, mengata­ kan setelah menerima 10 nama calon anggota KPU pihaknya segera melaku­ kan uji kelayakan dan ke­ patutan (fit and proper test). “Fit and proper test akan kami lakukan pada Senin (16/11) di Taman Wisata Tabek Indah, Na­ tar, Lampung Selatan,” ujarnya, kemarin. Uji kelayakan, kata dia, dilakukan untuk menda­ lami pengetahuan calon anggota KPU terkait pemilukada. “Banyak hal yang akan ditanyakan, di antaranya penguasaan ter­ hadap aturan, penguasaan wilayah dan komitmen sebagai penyelenggara

pemilu yang berintegritas dan taat asas,” katanya . Dia menjelaskan uji ke­ patutan dan kelayakan di­ lakukan oleh lima anggota KPU Lampung dan tidak melibatkan pihak lain. Penentuan lima anggota KPU Pesisir Barat menjadi kewenangan penuh komi­ sioner KPU provinsi. Fauzan menambahkan pihaknya belum menentu­ kan jadwal pengumuman calon anggota KPU terpilih, termasuk waktu pelanti­ kannya. KPU akan secepat­ nya mengumumkan dan melantik serta langsung melakukan pembekalan. Pesisir Barat adalah salah satu kabupaten yang akan menggelar pemiluka­ da pada 9 Desember 2015. Untuk sementara, pelak­ sanaan tahapan pemilu­ kada telah dipercayakan kepada KPU Lampung Ba­ rat. Sementara untuk pe­ ngawasan sudah dibentuk Panitia Pengawas Pemilu Pesisir Barat. (AJI/U1)

OMISI Pemilih­ an Umum (KPU) Provinsi Lampung mempersilakan Erwin Ari­ fin bersama tim melakukan uji materi (judicial review) ke Mahkamah Konstitusi (MK) dan menggugat putu­ san KPU Lampung Timur. KPU menilai langkahnya menggugurkan pencalonan Erwin sesuai dengan regula­ si dan telah didahului kajian dan konsultasi berjenjang hingga KPU Pusat. “Silakan saja, itu hak kon­ stitusi untuk melakukan uji materi atau menggugat,

karena memang di situ ru­ ang untuk menguji benar atau tidaknya keputusan KPU Lamtim yang meng­ gugurkan mereka sebagai calon,” kata Koordinator Divisi Hukum KPU Lam­ pung M Tio Aliansyah, saat dihubungi Lampung Post, Jumat (13/11). Ia menjelaskan KPU Lampung turut menyuper­ visi KPU Lampung Timur terkait adanya salah satu calon yang berhalangan tetap. Hasilnya sesuai de­ ngan Undang-Undang No­ mor 8 Tahun 2015 tentang Pemilukada, Pasal 54 Ayat (9) dan Peraturan KPU No­

mor 9 Tahun 2015 tentang Pencalonan, Pasal 83 me­ nyimpulkan bila KPU harus mengambil tindakan ber­ dasarkan poin-poin itu. “Dan KPU RI juga memiliki pandangan yang sama, kami sudah konsultasi ke KPU RI sebelum memutuskan,” kata koordinator wilayah KPU Lamtim itu. Tio membantah pernyataan yang menud­ ing jajarannya tidak inde­ penden. “Tidak mungkin KPU mengambil keputusan secara gegabah. Keputus­ an sudah melalui kajian aturan dan berjenjang,” ujarnya. Terlebih, lanjut Tio, peris­ tiwa seperti ini bukan perta­ ma kalinya, tapi juga pernah

terjadi saat menjelang pemi­ lukada di Lampung Utara. Ketika itu calon bupati ber­ pulang dan pencalonannya pun digugurkan. Sebelumnya, Erwin Arifin akan mengajukan gugatan ke Panitia Pengawas Pemi­ lu terkait putusan Komisi Pe milihan Umum yang menggugurkan pencalonan­ nya sebagai bupati. “Jadi, ini persoalan antarlembaga. Saya sudah konsultasi bersama par­ tai pengusung, PDIP, PKS, dan PAN. Dalam sehari atau dua hari ini kami akan mengajukan sengketa pemilukada terkait kepu­ tusan KPU ke Panwaslu,” kata Erwin, saat dihubungi, Kamis (12/11).

Dia menilai KPU salah menafsirkan Undang-Un­ dang Pilkada dan Peraturan KPU No. 9 Tahun 2015. Jika KPU menyatakan pasangan calon itu gugur, dia selaku calon bupati juga mening­ gal dunia. Erwin menjelaskan da­ lam PKPU No. 9 Tahun 2015 Pasal 54 Ayat (5) dijelaskan pasangan calon dinyatakan gugur jika berhalangan tetap. Pasangan artinya calon bupati dan wakil bupati. “Jadi, kalau duaduanya meninggal, baru gugur. Ini hanya satu calon yang berhalangan tetap. Bu­ nyi pasalnya kan pasangan calon,” kata dia. (U1) ekasetiawan@lampungpost.co.id


sabtu, 14 november 2015

8 LAMPUNG MEMILIH

LAMPUNG POST

4

Komitmen Membangun

Pesawaran Jadi Fokus Debat Materi yang akan ditanyakan berdasar hasil kajian tim pakar dari visi-misi pasangan calon yang dielaborasi dengan kondisi Pesawaran. EKA SETIAWAN

D

n LAMPUNG POST/MG2

PENYERAHAN HADIAH. Ketua KPU Bandar Lampung Fauzi Heri menyerahkan hadiah uang tunai secara simbolis kepada Zaria S Putri, siswi SMAN 9 Bandar Lampung, sebagai juara I lomba menulis opini yang diadakan KPU Bandar Lampung, di kantor KPU setempat, Jumat (13/11).

Enam Penulis Opini Antigolput Dapat Hadiah KPU Kota Bandar Lampung memberikan hadiah kepada enam pemenang lomba menulis opini pemilukada, Jumat (13/11). Tiga dari pelajar dan tiga dari kalangan mahasiswa. Pemenang lomba itu diputuskan dewan juri Amiruddin Sormin (wartawan senior) dan Abdul Gofur (Asred Opini) dari SKH Lampung Post. Sementara tema yang diangkat dalam lomba ini adalah Golput? No way. Suaraku masa depan kotaku. Serah-terima hadiah ini

dihadiri komisioner KPU, Lampung Post, PPK se-Bandar Lampung, dan para pemenang di aula kantor KPU, Jalan Pulau Sebesi, Sukarame. Untuk kategori pelajar, Zaria S Putri Dangga terpilih sebagai juara pertama. Siswi SMAN 9 Bandar Lampung ini berhak menerima hadiah sebesar Rp1 juta. Sementara untuk juara II, diraih oleh Stefanus Alvin Susanto dari SMK 2 Mei dan juara III diberikan kepada Herman Agustinus Rambe dari SMAN 9 Bandar Lampung. Juara II

dan III mendapatkan uang tunai sebesar Rp750 ribu dan Rp500 ribu. Sementara untuk kategori mahasiswa, juara I diraih oleh Faris Yursanto dari Unila, disusul Rizki Idham Matura dari IAIN Raden Intan Lampung dan Amirotul Khaidar dari Unila di tempat kedua dan ketiga. Juara pertama meraih Rp1 juta, juara kedua Rp750 ribu, dan juara ketiga Rp500 ribu. Komisioner KPU Kota Bandar Lampung, Fadillasari, mengatakan lomba artikel ini merupakan salah satu media

sosialisasi untuk menyampaikan pemilukada. Selain itu juga, untuk menarik mahasiswa dan pelajar sebagai pemilihan pemula terlibat lebih aktif dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung 2015. “Kenapa kami memilih lomba menulis artikel? Ka­ rena kami ingin pemuda Indonesia untuk membudayakan menulis. Menulis merupakan proses yang panjang, mulai dari berpikir mencari tema, mencari referensi, dan mulai menulis,” kata Fadillasari. (*9/U2)

EBAT kandidat empat pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Pesawaran yang akan digelar hari ini di GSG Pemkab Pesawaran akan fokus pada konsep dan komitmen masing-masing calon dalam membangun Bumi Andan Jejama periode 2016—2021. Debat kandidat ini akan menghadirkan tim pakar yang bakal mengawal dan membedah visi-misi keempat calon yang terdiri dari unsur akademisi, unsur masyarakat, dan pakar politik. Dari unsur akademisi yakni pengamat ekonomi Unila, Ayi Ahadiat, dan dari IAIN Raden Intan Lampung, Sidi Rittaudin. Dari unsur masyarakat yaitu Wan Abbas Zakaria dan Samsul Bahri. Sementara dari unsur politik ada pengamat politik

Unila, Robby Cahyadi. “Tim pakar yang menga­ wal debat kandidat akan membedah komitmen masing-masing calon dalam membangun Pesawaran,” kata anggota KPU Pe sawaran, Yatin P Sugino, saat dihubungi, Jumat (13/11).

Bupati itu kan bapaknya pemerintahan dan birokrasi. Menurutnya, seluruh materi yang akan ditanyakan berdasar hasil kajian tim pakar dari visi-misi masingmasing pasangan yang dielaborasi dengan kondisi Pesawaran. Sebagai antisipasi dan menjaga kondusivitas debat, menurut Yatin, sudah

ada kesepakatan bila kandidat hanya diperkenankan membawa masing-masing 20—25 orang ke ruang debat utama GSG Pemkab. Pada bagian lain, calon Bupati Pesawaran, Dendi Romadona, mengaku telah mempersiapkan diri untuk mengikuti debat kandidat. “Persiapan sudah pasti jasmani dan rohani agar fokus. Insya Allah lancar,” kata Dendi. Menurut dia, salah satu hal yang akan dibicarakan besok (hari ini) adalah tentang peningkatan kualitas birokrasi dalam pelayanan publik. “Bicara pemerintahan itu adalah misi saya pertama. Pemerintahan itu landasan awal bagi saya. Sebab, bupati itu kan bapaknya pemerintahan dan birokrasi,” ujar mantan anggota DPRD Lampung itu. Dengan pengalamannya di legislatif, Dendi optimistis mampu meningkatkan kua­litas birokrasi dan pelayanan publik. (U2) ekasetiawan@lampungpost.co.id

Prabowo Dipastikan Hadiri Kampanye Gunadi dan Muchlido KETUA Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dipastikan hadir dalam kampanye terbuka pasangan calon bupati-wakil bupati Lampung Tengah, Gunadi Ibrahim-Imam Suhadi, dan kampanye pasangan calon wali kota Metro, Abdul Hakim-Muchlido Apriliast. “Semua daerah yang akan menyelenggarakan pemilukada se-Indonesia meminta Pak Prabowo hadir dan waktunya bersamaan. Tentunya, secara teknis beliau akan menentukan skala prioritas. Berdasarkan komu-

nikasi terakhir dengan DPP, khusus untuk Lampung, beliau akan hadir di dua titik, yaitu Lampung Tengah dan Metro,” kata Sekretaris DPD Gerindra Lampung Pattimura, di sela-sela resepsi akad nikah putra Ketua DPD Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim, Jumat (13/11). Menurut Wakil Ketua DPRD Lampung itu, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan tingkat DPC dan pe­ ngurus untuk mempersiapkan segala keperluan. “Jadwal dari KPU dalam proses pengajuan. Tapi, un-

tuk persiapan, kami sudah lakukan sejak dini. Ya, kalau informasi terakhir dari KPU, paling tidak akhirakhir bulan ini,” ujarnya. Pattimura menjelaskan berdasarkan survei internal, masyarakat Lampung Tengah meminta perubahan dari segala aspek, baik dari keamanan, infrastruktur, maupun birokrasi. “Kalau masyarakat Lamteng bilang, untuk infrastruktur 70% rusak berat dan 30% rusak parah. Ini statement masyarakat lo, bukan saya,” ujarnya.

Pattimura melanjutkan dari pemantauan dan investigasi tim, pihaknya menyakini masyarakat Lamteng tidak mau dibohongi lagi oleh janji-janji yang tidak ada buktinya. Sebab, lebih dari tiga kali mengadakan pertemuan dan berdialog dengan masyarakat yang dihadiri di atas 1.000 orang, masyarakat selalu mengatakan ketika ada pasangan calon memberi­ kan sesuatu (uang), jawaban ­mereka, “Uang kami ambil, tapi pilihan tetap GunadiImam.” (WIR/U2)

hui apa yang sebenarnya diinginkan masyarakat. Ini akan tetap saya lakukan seperti saat saya masih menjabat sebagai kepala kampung,” kata politikus Partai Hanura ini. Untuk menjalankan amanah masyarakat, kata dia, akan fokus untuk memperjuangkan pembangunan infrastruktur jalan. Sebab,

perbaikan dan pembangunan jalan di wilayah utara kabupaten itu menjadi persoalan utama yang dikeluhkan masyarakat. Kemudian, masalah pendidikan dan kesehatan serta sektor pertanian dan perkebunan. “Saya akan mendukung penuh semua program pemerintah yang diarahkan ke wilayah utara ini. Perlu diketahui wilayah utara kabupa­ ten ini memang benar-benar membutuhkan perhatian pembangunan dari pemerintah,” kata dia. (MER/U2)

kiprah

Sering Turun ke Lapangan MENJABAT kepala kampung selama 14 tahun, memuluskan langkah Marzani terpilih sebagai anggota DPRD Tulangbawang Barat periode 2014—2019. Selama menjabat kepala Kampung Kibang Budijaya periode 2000—2014, dia telah banyak membuktikan kemajuan pembangunan kepada masyarakat di kampungnya, bahkan di Kecamatan Lambukibang. Sebagai wakil rakyat, ayah empat anak kelahiran Me­ tro, 5 April 1964, ini tetap berkomitmen memperjuang-

kan kepentingan rakyat. Perjuangan yang akan dilakukan, kata dia, pembangunan yang merata di semua sektor, terutama di wilayah utara kabupaten, meliputi tiga kecamatan, yakni Lambukibang, Gunungterang, dan Pagardewa. Tiga kecamatan itu dinilainya masih memerlukan perhatian pembangunan yang serius dari pemerintah kabupaten. “Kunci menjadi wakil rakyat adalah harus banyak turun ke masyarakat. Dari situlah kita akan mengeta-

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

PERINGATAN HARI PAHLAWAN. Anggota DPRD Lampung Hartato Lojaya (kanan) berbincang para leguin veteran dan pejuang yang berasal dari Pepabri, Veteran dan Angkatan Juang ‘45 di Gedung Juang, saat peringatan Hari Pahlawan Partai Demokrat Lampung, Jumat (13/11).


GLOBAL

sabtu, 14 november 2015

LAMPUNG POST

Bandar Narkoba

Hidayat Berharap Pemilukada Metro Kondusif

Internasional Divonis Mati Sabu-sabu asal Hong Kong itu dibawa menggunakan kapal laut melalui Kepulauan Seribu. FATHUL MU’IN

B

ANDAR narkoba internasional asal Hong Kong, Wong Chi Ping, divonis hukuman mati dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Jumat (13/11). “Wong Chi Ping terbukti secara sah melakukan tindak pidana yang melanggar Pasal 114 Ayat (2) juncto Pasal 132 Ayat (2) dengan subsider Pasal 112 Ayat (2) UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” kata Ketua Majelis Hakim Muhammad Arifin. Ketua Majelis Hakim menjelaskan hal-hal yang memberatkan Wong Chi Ping dalam persidangan, di antaranya kejahatan narkotika merupakan kejahatan luar biasa (extraordinary crime) dan ditemukannya fakta bahwa sebelumnya terdakwa sudah pernah berusaha me­nerima pengiriman sabu-sabu dari Tiongkok yang dikirim oleh Ahyi (DPO) di tengah laut, sekitar Juli 2011 dan Mei 2014, tetapi gagal karena kapal tenggelam.

Menurut Kabid Humas BNN Kombes Slamet Pribadi, keputusan vonis hukuman mati terhadap Wong Chi Ping ini sudah tepat. Pasalnya, ini adalah hasil penangkapan BNN selama dua tahun. “BNN melakukan penelitian selama dua tahun untuk penangkapan Wong yang merupakan sindikat internasional di Asia Pasifik, yakni di Tiongkok dan Malaysia, mudah-mudahan untuk sidang

BNN melakukan penelitian selama dua tahun untuk penangkapan Wong. selanjutnya bisa diputuskan secara adil karena jaksa pembela mengajukan banding,” ujarnya, kemarin. Rando Vittoro Hasibuan, kuasa hukum Wong, mengatakan pihaknya akan mengajukan banding. “Wong hanya sebagai perantara yang diminta oleh DPO bernama Ahyi untuk mengirimkan sabu-sabu

dari Hong Kong ke Indonesia. Wong juga mengakui perbuat­ annya,” kata Rando. Wong Chi Ping bekerja de­ ngan delapan komplotannya untuk memasukkan sabu-sabu ke Indonesia. Kesemuanya sudah divonis pengadilan. Kaki tangan Wong bernama Ahmad Salim Wijaya juga divonis hukuman mati oleh Majelis Hakim PN Jakarta Barat yang dipimpin Daslan Sinaga. Enam anggota komplotan lainnya yang lolos dari hukuman mati, di antaranya Cheung Hon Ming (20 tahun penjara), Syarifuddin Nurdin (18 tahun penjara), Andika (15 tahun penjara), Siu Cheuk Fung (seumur hidup), Tan See Ting (seumur hidup), dan Tam Siu Liung (seumur hidup). Berdasar data yang dihimpun, Wong Chi Ping dan komplotannya ditangkap BNN di kawasan parkir Lotte Mart, Kalideres, pada Januari 2015. Sabu-sabu asal Hong Kong ini dibawa menggunakan kapal laut melalui Kepulauan Seribu. Mereka melakukan transaksi sabu-sabu yang dimasukkan ke 40 karung kopi di tengah laut Teluk Jakarta. (MI/U1) fathulmuin@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/DOK

JABAT TANGAN. Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid berjabat tangan dengan calon wali kota Metro, Abdul Hakim, di sela-sela sosialisasi empat pilar kebangsaan di Gedung Wanita Metro, Jumat (13/11).

RizksLAMPUNG POST/DOK

JABAT TANGAN. Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid berjabat tangan dengan calon wali kota Metro, Abdul Hakim, di sela-sela sosialisasi empat pilar kebangsaan di Gedung Wanita Metro, Jumat (13/11).

Partai San Suu Kyi Myanmar Menang

n ANTARA/ROSA PANGGABEAN

HUKUMAN MATI. Terdakwa anggota sindikat narkoba jaringan internasional, Ahmad Salim Wijaya, berjalan saat sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Jakarta, Jumat (13/11). Pengadilan menjatuhkan hukuman mati terhadap nakhoda kapal pengangkut narkoba jenis sabu-sabu seberat 862 kilogram tersebut.

5

Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) pimpinan Aung San Suu Kyi menjadi pemenang ma­yoritas suara dalam pemilu legislatif di Myanmar, demikian hasil resmi penghitung­ an suara pemilu negeri itu seperti dikutip AFP, kemarin. Komisi Pemilu Myanmar menyimpulkan NLD mendapatkan tambahan 21 suara untuk Majelis Rendah, sehingga partai ini menjadi total menguasai 348 suara di parlemen atau mayoritas di parlemen. Kursi mayoritas ini

membuat NLD bisa mengajukan presiden sen­ diri dan memungkinkan Myanmar akan memiliki presiden baru, yakni Aung San Suu Kyi. Jika itu terjadi, Suu Kyi berpeluang menyingkirkan rezim para mantan jenderal yang menguasai Myanmar sejak junta militer mundur empat tahun lalu, dengan mempromosikan reformasi demokrasi dan ekonomi. Sementara itu, Gedung Putih, Amerika Serikat, kemarin, mengatakan perubahan konstitusi

sangat dibutuhkan di Myanmar untuk mewujudkan demokrasi setelah pelaksanaan pemilu yang dipandang sebagai lompatan menuju demokrasi penuh di negara tersebut. Setelah Presiden Barack Obama mengucapkan selamat kepada pemimpin prodemokrasi Myanmar, Aung San Suu Kyi, atas kesuksesannya memperoleh suara yang akan menempatkan partainya di puncak kekuasaan, Gedung Putih menyebutkan langkah-langkah yang diperlukan. (MI/U2)

WAKIL Ketua MPR Hidayat Nur Wahid berharap Pemilukada Metro berlangsung aman dan kondusif. Untuk itu, dalam setiap kampanye, calon dan tim pemenangannya dilarang menyinggung isu suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA). “Kita itu bangsa yang satu yang memiliki nilai luhur Pancasila, ketuhanan Yang Maha Esa. Jangan mau diadu domba karena kita bukanlah domba,” kata Hidayat saat menjadi pembicara dalam sosialisasi empat pilar kebangsaan yang digelar di Gedung Wanita Kota Metro, Jumat (13/11). Acara itu dihadiri sekitar 150 undangan, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, dan berbagai komunitas yang ada di Metro. Menurutnya, isu SARA sering menjadi penyebab timbulnya perpecahan. Wakil Ketua Majelis Syura DPP PKS itu menuturkan itu hanyalah bentuk adu domba para kaum ateis yang menginginkan adanya perpecahan bangsa Indonesia. Hidayat juga menjelaskan terbentuknya Pancasila tidak terlepas dari peran para tokoh agama yang terlibat di dalamnya, di antaranya KH Wahid Hasyim dari NU, KH Kahar Mudzakir dari Muhammadiyah, dan Haji Agus Salim. Semuanya merupakan bagian dari panitia sembilan yang terdiri dari delapan orang Islam dan seorang kristiani, AA Maramis. Tak lupa ia mengajak kepada seluruh peserta yang hadir untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat, terlebih momentum pemilih­ an wali kota yang semakin dekat. (RLS/U2)


sabtu, 14 november 2015

WIB o

a

ga

WIB nd

WIB hen

n LAMPUNG POST/MG2

SOSIALISASI QRC. Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung menggelar sosialisasi quick response code (QRC) sebagai strategi pemasaran pariwisata Lampung yang dengan pembicara Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Adeham (kiri) dan mantan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Herlina Warganegara (kanan) sebagai pemegang kertas kerja di Ruang Sungkai Pemprov Lampung, Jumat (13/11).

Enam Kabupaten segera Terima ADD Tahap III Hasil leg kedua play-off

Liga Champions, Rabu (26/8) dini hari WIB

Dinamo Zagreb 4-1 Skenderbeu Korce AS Monaco 2-1 Valencia (Dinamo lolos dengan agregat 6-2) (Valencia lolos dengan agregat 4-3) Maccabi Tel Aviv 1-1 Basel Shakhtar Donetsk 2-2 Rapid Vienna (Maccabi lolos dengan agregat 3-3, (Shakhtar lolos dengan agregat 3-2) unggul gol tandang) 2-0 Glasgow Celtic tahap pertama Namun, progres Malmo realisasi anggaran tiga yang akan dicairkan, (Malmo lolos dengan agregat 3-2) yaitu untuk Lampung Barat dan kedua di enam kabupaten itu hingga saat

ini laporannya belum ditembuskan ke BPMPD Provinsi.

WIB

WIB kusen

LAMPUNG POST

6

selintas

adrid

WIB no

BANDAR LAMPUNG

FIRMAN LUQMANULHAKIM

A

LOKASI dana desa (ADD) tahap ketiga untuk enam kabu­ paten di Provinsi Lampung siap dicairkan. Keenam ka­ bupaten itu, yakni Kabupa­ ten Pringsewu, Tanggamus, Tulangbawang, Lampung Timur, Lampung Barat, dan Way Kanan. H a l i t u d i s a mp a i k a n Kepala Badan Pember ­ dayaan Masyarakat dan Pe­ merintahan Desa (BPMPD) Provinsi Lampung Yuda Setiawan. “Rata-rata memang masih tahap kedua, yang mau tahap ketiga itu baru ada enam kabupaten. Kalau dana desa tahap ketiga un­ tuk enam kabupaten ini duitnya ternyata belum di­ transfer ke kabupaten dari Pemerintah Pusat. Tapi yang jelas enam kabupaten sudah siap,” kata Yuda, ditemui di kompleks Kantor Gubernur Lampung, Jumat (13/11). Namun, ia mengatakan

progres realisasi anggaran tahap pertama dan kedua di enam kabupaten itu hingga saat ini laporannya belum ditembuskan ke BPMPD Provinsi. Terkait realisasi

Rp7,258 miliar, Lampung Timur Rp15,231 miliar, Tang­ gamus Rp16,348 miliar, Tu­ langbawang Rp8,292 miliar, Way Kanan Rp12,219 miliar, dan Pringsewu Rp6,966 mi­ liar. Ia menambahkan pen­ cairan dana desa tahap ketiga ini hanya menunggu

ADD dari APBNP Tahun Anggaran 2015

untuk 13 Kabupaten di Provinsi Lampung

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13.

Lampung Barat Lampung Selatan Lampung Tengah Lampung Utara Lampung Timur Tanggamus Tulangbawang Way Kanan Pesawaran Pringsewu Mesuji Tulangbawang Barat Pesisir Barat

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

Total

Rp 684,72 miliar

serapan anggaran ADD ta­ hap pertama dan kedua sejauh ini, menurut Yuda, dapat ditanyakan ke BPMPD kabupaten. Untuk nilai nominalnya, ujar Yuda, ADD tahap ke­

36,29 miliar 73,65 miliar 84,41 miliar 65,56 miliar 76,15 miliar 81,74 miliar 41,46 miliar 61,09 miliar 41,54 miliar 34,83 miliar 29,39 miliar 26,39 miliar 32,17 miliar

waktu. Pasalnya, surat per­ tanggungjawaban (SPj) un­ tuk enam kabupaten terse­ but telah selesai. “Kalau SPj ada di desa, di kabupaten ada tim terpadu untuk verifikasi. Kalau SPj

belum selesai, mereka be­ lum tahapan selanjutnya. Supaya ada jaminan uang yang sudah digelontorkan dipergunakan sesuai keten­ tuan dan bisa dipertang­ gungjawabkan,” kata dia. Pencairan dana desa yang sudah mencapai tahap ke­ tiga ini, lanjut Yuda, arti­ nya pekerjaan fisik bangu­ nan sudah harus selesai 80 persen. “Jadi, tinggal kewajiban buat bahan ba­ ngunan yang belum. Kalau BPMPD provinsi sebagai tim pembina saja, kami panggil mereka untuk sosialisasi. Sampai sekarang tembusan dari kabupaten enggak ada. Kami juga pengin tahu ini dibangunkan apa saja,” kata dia. Untuk diketahui, ADD ini terbagi dalam tiga ta­ hap pencairan, yaitu tahap pertama 40%, tahap kedua 40%, dan tahap ketiga 20%. ADD yang digelontorkan Pemerin­tah Pusat melalui dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Peruba­ han (APBNP) Tahun Anggar­ an 2015 ke Provinsi Lam­ pung senilai total Rp684,72 miliar. (K3) firman@lampungpost.co.id

Presiden Minta Pembangunan Terpadu PEMERINTAH telah menye­ diakan bantuan Rp35 juta untuk rumah bagi Komu­ nitas Adat Terpencil (KAT) Suku Anak Dalam (SAD) yang berada di Provinsi Jambi. Pembangunan itu harus terpadu antara per­ mukiman dan ladang. “Kami minta dalam pro­ ses pembangunan rumah agar diintegrasikan dengan fasilitas mandi, cuci, dan kakus (MCK),” ujar Men­ teri Sosial Khofifah Indar Parawansa melalui rilisnya kepada Lampung Post, Ju­ mat (13/11). Hal serupa juga diungkap­ kannya saat mengunjungi

Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (13/11). Selain rumah, kata Mensos, bupati Merangin sudah menyata­ kan kesiapan untuk me­ nyediakan lahan 2 hektare bagi setiap kepala keluarga (KK) dari KAT SAD di daerah tersebut. “Bahkan, Presiden me­ minta pembangunan permu­ kiman agar terpadu. Selain untuk tempat tinggal, juga bisa bercocok tanam ataupun berkebun,” kata Khofifah. Kementerian Sosial berko­ munikasi dengan tujuh ke­ menterian/lembaga agar digarap bersama-sama da­ lam pemberdayaan KAT

SAD, seperti diajari cara mencangkul, menanam, serta menyiram. “Satu yang masih kurang, yaitu keterse­ diaan pasar sebagai tempat pergerakan ekonomi antara warga sekitar dan KAT SAD,” ujar Menteri.

Terdapat 1.600 jiwa dari 3.600 jiwa yang mendiami Taman Nasional Bukit Dua Belas. Di seluruh Indone­ sia, terdapat 214 ribu KK tersebar di Jambi, Riau, Papua, dan tempat lain­ nya. (VER/K3)

BI Resmikan Sistem Penyelesaian Transaksi

Dinkes Klaim Kota Bebas Gizi Buruk

KEGIATAN transaksi sistem pembayaran di masyarakat kini semakin aman, cepat, serta andal melalui pembaruan teknologi dan peningkatan perlindungan terhadap nasabah. Hal itu disampaikan Kepala Bank Indonesia Wilayah Lampung Emil Akbar. “Hal tersebut akan terwujud melalui implementasi tiga sistem Bank Indonesia yang telah diperbarui, yaitu Bank Indonesia Real Time Gross Settlement (BI-RTGS), Bank Indonesia Scripless Securities Settlement System (BI-SSSS), dan Bank Indonesia Electronic Tranding Platform (BI-ETP) generasi II pada 16 November 2015,” kata Emil, ditemui di lokasi, Jumat (13/11). Ia menjelaskan sistem BI-RTGS merupa­ kan sistem transfer dana elektronik antarpeserta, terutama bank. Sistem ini, kata dia, mengakomodasi transfer dana nasabah dalam nominal besar yang penyelesaiannya dilakukan secara seketika per transaksi. Untuk BI-SSSS, kata Emil, digunakan sebagai sarana transaksi dengan Bank Indonesia dan penatausahaan surat berharga secara elektronik. (*6/K3)

DINAS Kesehatan (Dinkes) Kota Bandar Lampung mengklaim selama tiga tahun terakhir warga kota ini terbebas dari kasus penyakit gizi buruk. Hal itu disampaikan Kabid Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Dinkes Bandar Lampung Nunung Fismanhalis. “Selama tiga tahun terakhir ini kasus gizi buruk di Bandar Lampung tergolong tidak ada,” kata Nunung, ditemui di ruang kerja, Kamis (12/11). Menurutnya, secara umum kasus gizi buruk terbagi menjadi empat kategori, yaitu gangguan gizi akibat kekurangan energi dan protein (KEP), kekurangan vitamin A (KVA), kekurangan zat besi, dan gangguan gizi akibat kekurangan yodium. Sejauh ini, kata Nunung, keempat jenis malnutrisi ini tidak ditemukan di balita maupun anak dalam usia tumbuh kembang di Bandar Lampung. “Kasus gizi buruk bisa juga terjadi akibat penyakit penurunan daya tahan tubuh, seperti balita yang terlahir dengan mengidap HIV/AIDS. Saat ini masih ada ditemukan di Bandar Lampung. Yang se­ perti ini kan tidak bisa dikendalikan karena daya tahan tubuhnya melemah, komplikasi penyakit menyerang,” katanya. (EBI/K3)


sabtu, 14 november 2015

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

7

Spesialis Pencuri Sepeda Motor Dibekuk

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

PENCURI MOTOR. Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung Kompol Dery Agung Wijaya memperlihatkan pelaku pencuri spesialis kendaraan bermotor di Polresta Bandar Lampung, Jumat (13/11). Tersangka Adel (26), warga Panjang, Bandar Lampung, telah melakukan puluhan kali pencurian kendaraan bermotor.

Polda Sita 1.800 Ton Pupuk Subsidi Kesalahan yang dilakukan distributor dan pengecer yakni mengoplos pupuk subsidi menjadi pupuk nonsubsidi dan menjualnya kepada industri. DENI ZULNIYADI

P

ADA 2015, Direktorat Re­­­serse Kriminal Khu­ sus Polda Lampung mengungkap 22 laporan polisi dan menyita pupuk subsidi dan nonsubsidi seba­ nyak 1.802,525 kg. Selain itu, Polda juga membekuk 22 tersangka penyalahgunaan pupuk. Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Lampung AKBP Yudi Chandra mengatakan 22 perkara tersebut terjadi di wilayah Bandar Lampung,

Lampung Timur, Lampung Barat, Lampung Utara, Lam­ pung Tengah, Way Kanan, Tulangbawang, dan Tang­ gamus. ”Ini hasil giat penega­ kan hukum jajaran Polda selama satu tahun, yaitu giat penegak­an hukum UU Sistem Budi Daya Tanaman dan Tindak Pidana Ekonomi terkait Pupuk Subsidi seba­ gai Barang dalam Penga­ wasan,” kata Yudi di Mapol­ da Lampung, kemarin. Barang bukti yang disita, ujarnya, masing-masing

55,025 ton pupuk bersubsidi pemerintah dan 1.747,5 ton pupuk nonsubdsidi. “Kegiat­ an ini untuk menjawab ke­ luhan para konsumen atau petani masih maraknya pe­

Pupuk nonsubsidi yang banyak diungkap tidak memiliki izin dan surat-menyurat. nyalahgunaan pupuk ber­ subsidi dan nonsubsidi yang terjadi di wilayah hukum Polda Lampung,” kata Yudi. Berdasarkan hasil peng­ ungkapan, kesalahan yang

dilakukan distributor dan pengecer yakni mengoplos pupuk subsidi menjadi pu­ puk nonsubsidi dan men­ jualnya kepada industri. Pupuk nonsubsidi yang banyak diungkap tidak memiliki izin dan surat-me­ nyurat, sehingga komposisi unsur hara yang terkandung dalam pupuk tersebut tidak sesuai dan berbahaya bagi tanaman. ”Pupuk nonsubsidi tentu­ nya yang paling fatal, kom­ posisi unsur hara tidak jelas dan tidak sesuai karena ti­dak pakai izin, tentunya ti­ dak punya SNI,” kata Yudi. Diberitakan sebelumnya, praktik nakal pendistribu­ sian pupuk bersubsidi yang

dilakukan distributor hing­ ga pengecer dapat dijerat pasal berlapis dengan hu­ kuman di atas 5 tahun pen­ jara. Undang-undang yang dilanggar para pelaku yakni Undang-Undang Sistem Bu­ daya Tanaman, Tindak Pi­ dana Ekonomi, dan Tindak Pidana Korupsi. ”Kalau para pelaku ini mengoplos pupuk subsidi dan menjadikannya pu­ puk nonsubsidi, ini jelas merugikan negara. Sebab, jenis pupuk subsidi itu ada uang negaranya yang me­ nyubsidi. Pupuk itu untuk kelompok tani, bukan untuk industri,” ujar Yudi. (K2)

TIM Khusus Anti Bandit (Tekab) 308 Polresta Ban­ dar Lampung bersama Polsek Tanjungkarang Barat membekuk spesia­ lis pencuri sepeda mo­ tor. Tersangka, yakni Adel (26), warga Panjang, Ban­ dar Lampung, dibekuk di wilayah Gedongair, Tan­ jungkarang Barat, Bandar Lampung, saat sedang ber­ sama rekan-rekannya yang akan merencanakan aksi pencurian. Diketahui Adel sudah puluhan kali menggasak sepeda motor di Bandar Lampung. Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung Kompol Dery Agung Wijaya menjelaskan tersangka Adel melakukan kejahatan tersebut di ka­ wasan Kota Tapis Berseri. Selain melakukan pen­ curian kendaraan ber­ motor, tersangka juga merupakan pelaku tin­ dak pidana penggelapan motor. “Untuk curanmor, tersangka melakukannya dengan merusak kunci motor korbannya dengan kunci letter T. Sedangkan untuk penggelapan, yang bersangkutan meminjam motor korbannya kemu­ dian membawanya hingga tidak dikembalikan lagi,”

kata Dery di ruang kerja­ nya, Jumat (13/11). Dia melanjutkan ketika berhasil melakukan ak­ sinya tersebut, Adel men­ jual sepeda motor korban­ nya mulai harga Rp1 juta hingga Rp2,5 juta. Atas tangkapan tersebut, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa satu bilah senjata tajam jenis belati, 1 set kunci leter T, dan kunci inggris nomor 10 dan 12. “Untuk pasal yang dikena­kan, tersangka kami jerat de­n gan Pasal 363 KUHP de­n gan ancaman pidana pen­jara selama 7 tahun,” kata dia. Tersangka Adel meng­ aku dalam aksinya tidak pandang bulu terhadap sepeda motor yang akan disikatnya. Sepeda motor apa pun yang bisa dia ga­ sak akan dicurinya. “Saya incar motor apa saja, terus saya jual ke siapa saja yang mau de­ngan motor yang saya bawa itu. Hasilnya Rp1 juta sampai Rp2,5 juta itu untuk kebutuhan seharihari,” kata tersangka kepada petugas. Pria yang berprofesi se­ bagai tukang las itu meng­ aku lebih sering mencuri seorang diri. “Kadang sen­ diri, kadang berdua Pak,” kata dia. (*12/K2)

denizulniyadi@lampungpost.co.id

Nelayan Temukan Mayat Terapung

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

HUT MARINIR. Sejumlah orang melakukan donor darah di Lapangan Saburai dalam rangka HUT ke-70 Korps Marinir, Bandar Lampung, Jumat (13/11). Acara tersebut bertemakan Setetes darah kita berguna bagi rakyat.

HUT Ke-70 Marinir, Brigif-3 Gelar Istigasah BRIGADE Infanteri-3 Mari­ nir menggelar istigasah dan doa bersama dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-70 Korps Marinir yang dilaksanakan di Masjid Al-Bahrie Piabung, Padangcermin, Pesawaran, Jumat (13/11) . Istigasah tersebut diikuti para prajurit Brigif-3 Marinir dan diawali dengan pem­ bacaan Alquran, dilanjut­ kan sambutan Komandan Brigif-3 Marinir Kolonel We­ rijon yang dibacakan Wakil Komandan Brigif-3 Marinir Letkol Agung Se­tiawan. Dalam sambutan itu dise­

but­k an istigasah dan doa bersama dilakukan dalam rangka HUT Korps Marinir. “Acaranya dipusatkan di Jakarta. Semoga dapat ber­ jalan aman, lancar, dan dijauhkan dari bencana,” kata Werijon dalam rilisnya, Jumat (13/11). Orang nomor satu di Bri­ gade Infanteri 3 Marinir itu mengajak hadirin untuk mengikuti seluruh rangka­ ian kegiatan dengan serius, ikhlas, dan khusyuk agar bisa memahami, mendalami, dan mengambil hikmahnya. Ustaz Asep dalam tausiah­ nya mengatakan doa adalah

senjatanya mukmin. Ustaz Asep berharap kegiatan istigasah dan doa bersama yang dilaksanakan di Masjid Al-Bahrie tersebut mendapat berkah. Usai melaksanakan tausiah, acara dilanjutkan dengan salat jumat. Selain istigasah dan doa bersama Brigif-3 Marinir, pada Kamis (12/11), pra­ jurit Brigif-3 mengadakan kegiatan sosial donor darah di Lapangan Saburai, Ban­ dar Lampung. Kegiatan ini diikuti seluruh instansi, baik dari TNI, Polri, maupun elemen warga Bandar Lam­ pung. (BOY/K2)

WARGA digegerkan pene­ muan mayat pria terapung di Pantai Harnas, Jalan RE Martadinata, Kelurahan Way Tataan, Telukbetung Timur, Bandar Lampung, Kamis (12/11), sekitar pukul 09.15. Belakangan mayat diketahui bernama H Tabrani. Korban ditemu­ kan oleh dua nelayan, yakni Kusnadi (65) dan Apri (35), pemilik keramba kerang hijau, warga Jalan RE Mar­ tadinata, Gang Harnan, RT 1, Lingkungan I, Kelurahan Way Tataan, Kecamatan Telukbetung Timur. Kusnadi menuturkan pagi itu dia bersama Apri pergi ke keramba. Saat pulang dan turun dari perahu, keduanya meli­ hat sosok mayat laki-laki ter­apung dalam keadaan tertelungkup. “Saat mau pulang dari keramba, turun dari perahu saya kaget dan teriak ada mayat ngapung, langsung kumpul semua warga,” kata Kusna­ di, yang masih membawa dayung perahu di lokasi, kemarin. Aparat Polsek Telukbe­ tung Barat mendatangi

tempat kejadian setelah mendapat laporan dari warga. Petugas kemudian mengevakuasi jenazah ke RSU Dadi Tjockoroidpo. Kapolsek Telukbetung Barat Kompol A Yudi Taba yang saat itu tiba di lokasi kejadian mengajak war­ ga melihat korban. Yopi, warga setempat, menga­ takan janazah itu adalah H Tabrani, yang sebelum­ nya kondisi korban dalam keadaan sakit. Namun, se­ tiap pagi korban memang selalu terapi di sana sambil mandi air laut. Yudi Taba mengatakan berdasar hasil visum un­ tuk sementara tidak ada tanda kekerasan pada tu­ buh korban. “Berdasar keterangan warga sekitar korban memang sakit. Diduga baru meninggal tiga—empat jam,” kata Ka­ polsek di Mapolsek Teluk­ betung Barat, kemarin. Kusnadi mengatakan awalnya tidak mengenal mayat tersebut. Namun, setelah jenazah dievakuasi polisi, barulah diketahui mayat tersebut adalah te­ tangganya. (DEN/K2)

Volume Tidak Memengaruhi Kekokohan Bangunan SAKSI Priyo, ahli bidang tek­ nik yang dihadirkan Jaksa Lucky Maulana, pada sidang lanjutan dugaan korupsi pembangunan gudang beras di Lampung Tengah tahun 2011, di Pengadilan Tipikor Tanjungkarang, Jumat (13/11), mengakui adanya kekuran­ gan volume. Namun, hal itu tidak berpe­ngaruh terhadap

mutu ba­ngunan. “Berdasarkan hasil pene­ litian di lokasi gudang beras itu, pembangunan memang memiliki kekurangan volu­ me. Walaupun demikian, kekurangan volume terse­ but tidak berpengaruh signi­ fikan terhadap kekokohan bangunan,” ujar Priyo di hadapan Majelis Hakim

yang dipimpin Syamsudin. Menurut saksi ahli, sampai sekarang bangunan itu ko­ koh. Namun, jika dibanding­ kan dengan gambar rencana, memang ada perbedaan. Efek dari perbedaan itu biasanya jika ada gempa baru kelihatan apakah kokoh atau tidaknya. Saksi juga mengatakan untuk mengetahui efek dari

adanya kekurangan volume itu, menurut saksi, bisa diuji coba dengan memberikan beban simulasi dalam gu­ dang beras itu. “Memang ada faktor ke­ku­ rang­an, tetapi untuk melihat akan ada dampaknya atau ti­ dak atas kekurangan itu, bisa dicoba dengan memberikan beban simulasi,” kata Priyo.

Dia melanjutkan dalam menghitung volume ber­ dasarkan faktor keamanan, secara visual pembangu­ nan tersebut tidak begitu bermasalah. Sebab, ketika penggunaan lantai bangu­ nan tersebut ambles, tidak berdampak pada apa pun, khususnya pada pekerja di dalamnya. (*12/K11)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

NARKOBA. Kapolsek Panjang AKP Aditya Kurniawan melihat barang bukti berupa ganja sebesar 2 kg dalam eskpos di Mapolsek setempat, Jumat (13/11). Selain ganja, tersangka didapatkan membawa 5 butir narkotika ineks dan 1 paket sabu-sabu.

Sindikat Narkoba Aceh itu Residivis Curanmor SEPAK terjang tersang­ ka Nofiar Siapudan (20) akhir­nya terungkap. Selain disang­kakan sebagai ban­ dar narkoba jenis ganja, dia juga merupakan residi­ vis pencurian sepeda mo­ tor dan pembobol rumah kosong. Berdasarkan catatan ke­ polisian, kasus narkoba yang membelitnya melibat­ kan narapidana lembaga pemasyarakatan. “Nofiar yang merupa­ kan target operasi (TO) Direktorat Narkoba dan Polresta Bandar Lampung itu diketahui telah tujuh kali melakukan pencurian sepeda motor di wilayah hukum Polresta Bandar Lampung,” kata Kapol­ sek Panjang Akp Aditya Kurniawan. Nofiar pernah melaku­ kan tindak pidana melari­ kan anak di bawah umur di wilyah hukum Polsek Pan­ jang dan tujuh kali men­ curi motor. Tempat kejadi­ annya berada di wilayah hukum Polsek Kedaton satu kali dan Telukbetung Selatan, Sukarame, serta Tanjungkarang Barat, ma­ sing-masing dua kali. ”Tersangka Nofiar dicu­ rigai pemasok ganja di wilayah Panjang. Kami

sudah selidiki beberapa hari, kami gerebek di ru­ mahnya, dia kabur,” kata Aditya. Dari rumahnya, polisi menyita 5 butir ekstasi, 1 plastik kecil sisa pakai sabu-sabu, 1 paket sabusabu, dan 2 linting ganja. Dua hari kemudian, yakni Rabu (11/11), kata Aditya, Nofiar dibekuk usai mengambil ganja kering dari seseorang di Tarahan. Tersangka ditangkap saat mengendarai sepeda motor berboncengan de­ ngan dua orang lainnya di wilayah Telukbetung. Saat dilakukan penangkapan, dua orang lainnya, yakni Riko dan Eko, lolos dari kepungan petugas. Pada penangkapan terse­ but, petugas menemukan 2 kg ganja kering yang disembunyikannya dalam bagasi sepeda motor yang dikendarai tersangka. Untuk mengembangkan kasus ini, Polsek Panjang akan berkoordinasi den­ gan Ditres Narkoba Polda Lampung karena dketa­ hui sebelumnya Ditres Narkoba pernah melaku­ kan penggerebekan di ru­ mah Nofiar, tetapi petugas hanya menemukan 1 kg ganja. (DEN/K2)


RAGAM

Sabtu, 14 November 2015

LAMPUNG POST

Gubernur Lampung Tawarkan Investasi ke Australia GUBERNUR Lampung M Ridho Ficardo menawar­ kan Australia untuk berin­ vestasi ke Bumi Ruwa Ju­ rai. Selain investasi bidang agrobisnis, potensi energi juga menjadi tawarannya untuk bisa dikelola Negeri Kanguru itu. Tawaran itu disampai­ kannya dalam presentasi potensi dan peluang in­ vestasi di Lampung dalam kunjungannya ke pamer­ an di National Convention Centre Canberra (NCCC), Australia, Jumat (13/11). Hal itu disampaikan Penjabat Wali Kota Metro A Chrisna Putra kepada kantor berita Antara, ke­ marin. Selain presentasi oleh Gubernur Ridho, Lampung juga mengutus tim untuk mengikuti pa­ meran di sana. “Stan Provinsi Lampung telah disiapkan di Na­ tional Convention Centre Canberra (NCCC),” ujar Chrisna yang sebelumnya menjabat kepala Dinas Kominfo Provinsi Lam­ pung itu, kemarin. Gubernur Lampung dalam kesempatan itu mempresentasikan po­ tensi dan peluang Lam­ pung kepada pemerintah dan pengusaha Australia di NCCC dari berbagai potensi yang ada, baik

pertanian, perdagangan, perikanan, pariwisata, pelabuhan, peternakan, dan sektor lainnya. Lampung adalah bumi ag­robisnis yang memiliki po­tensi besar di bidang pertanian, perkebunan, peternakan, serta sek­ tor energi maupun pari­ wisata dan ber­bagai sek­ tor ekonomi prospektif lainnya. “Sejumlah peru­ sahaan lokal, nasional, dan multinasional telah beroperasi dan berusaha di Lampung,” katanya. L a mp u n g te r m a su k p rov i n s i ya n g m a s i h mengimpor ternak bakal­ an dari Australia untuk penggemukan sapi yang diusahakan di sejumlah kabupaten di daerah ini, mengingat populasi sapi lokal di Lampung relatif be­ lum dapat memenuhi kebu­ tuhan daerah ini, terutama pada saat tertentu men­ jelang Idulfitri, Iduladha, Natal, dan Tahun Baru. Provinsi Lampung juga menyimpan potensi energi panas bumi di sejumlah kabupaten, mengingat sampai saat ini baru panas bumi di Ulubelu, Kabu­ paten Tanggamus, yang dikelola PT Pertamina Geo­ thermal Energy (PGE) dan listriknya dijual kepada PT PLN Lampung. (R6)

Sudirman Siap Bawa Petral ke KPK MENTERI Energi dan Sum­ ber Daya Mineral (ME­SDM) Sudirman Said menegas­ kan guna mendorong re­ formasi tata ke­lola minyak di Pertami­n a, pihaknya akan menyerahkan hasil audit PT Pertamina Energy Trading Ltd (Petral) kepa­ da Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Langkah tersebut merupakan janji yang akan dipenuhi untuk me­n ingkatkan transpar­ ansi pengelolaan minyak. “Soal Petral, Pertamina sudah menyerahkan se­ muanya pada pemerin­ tah. Saya sudah laporkan pada Presiden dan dalam waktu dekat saja jelaskan. Kemudian yang berkaitan dengan potensi pelangga­ ran, kalau memang ada itu nanti akan diserahkan pada aparat penegak hukum,” ujar Sudirman, saat hendak diperiksa sebagai saksi suap proyek Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro Kabupaten Deiyai Papua di Gedung KPK, kemarin. Sudirman menegaskan si­k ap pemerintah sudah di­jelaskan sejak awal, yakni ingin melakukan pembenah­ an manajemen internal pe­ ngelolaam minyak dari hulu ke hilir. “Siapa saja penegak hukum bersedia menangani kasus Petral, dan ini nanti se­ dang mencari waktu bersa­ ma Menteri BUMN bersama timnya akan berkonsultasi

dengan KPK bagaimana ke depan,” katanya. Ia juga menolak per­be­ daan pendapat peng­ung­ kap­an dugaan korupsi PT Petral. “Tidak ada persi­ langan pendapat, yang kami jelaskan adalah summary dari laporan dan mungkin Dwi (Dwi Sucipto, Dirut Pertamina) menggunakan kata-kata yang berbeda, jadi tidak ada perbedaan pendapat,” ujar dia. Sudirman menyatakan ha­­sil audit forensik terha­ dap Petral menjadi bukti so­­al dugaan keberadaan ma­­fia migas. Selama ini ke­beradaan mafia migas ma­sih sebatas rumor yang tak pernah terbukti. “Sebe­ lum audit ini hanya rumor omongan di warung kopi. Sebaliknya, sekarang men­ jadi dokumen yang dengan metode profesional yang bisa dipertanggungjawab­ kan,” kata dia. Ia mengungkapkan ma­ syarakat pasti akan menge­ tahui hasil audit Petral pada waktunya. Meski demikian, ia belum mengetahui berapa potensi kerugian negara akibat permainan sektor migas di Petral. “Pasti nanti dihitung. Jadi audit kemarin kan tidak dimaksudkan menghitung kerugian nega­ ranya. Jadi nanti umpa­ manya sudah sampai ke KPK pasti KPK akan melakukan perhitungan.” (MI/P1)

indeks minggu REPORTER CILIK Hlm. 13 Mengenang Semangat Pahlawan di Gedung Juang 45 Reporter cilik Lampung Post berkunjung ke Gedung Juang yang memiliki arsitektur berbentuk limas berornamen siger dan bambu runcing. Di Gedung Juang, reporter cilik mewawancarai Wakil Ketua Dewan Harian Daerah (DHD) 45 Provinsi Lampung Bapak Sajuti Dachlan.

DESAIN Hlm. 24 Memilih Gaun Pengantin ala Atelier

TAMPIL anggun dengan balutan gaun pengantin indah saat prosesi pernikahan menjadi dambaan setiap wanita. Untuk itu, memilih gaun pengantin yang sesuai dengan postur tubuh menjadi sangat penting.

n LAMPUNG POST/DOK MRF

PRESENTASI RIDHO. Gubenur Lampung M Ridho Ficardo saat presentasi dalam acara Indonesia Business Summit 2015 bertema Strengthening economic relations between Indonesia and Australia yang berlangsung di National Convention Centre Canberra, Jumat (13/11). Di sesi panel II yang membahas Commodity Opportunity Across Regional Indonesia tersebut, Ridho membawakan materi potensi investasi di Lampung.

KPPU Sebut Lampung Punya 5-10 Pemain Besar KPPU melaporkan hasil pantauannya di 11 provinsi sentra produksi beras nasional. WANDI BARBOY

K

OMISI Pengawas Per­ saingan Usaha (KPPU) menyatakan Provinsi Lampung sebagai salah satu produsen beras nasional memiliki 5—10 pemain besar yang kerap melakukan tindak­ an antipersaingan. Sejauh ini KPPU terus memo­nitor dan meng­antisipasi ak­tivitas para pemain besar itu. Demikian disampaikan Ke­ tua KPPU Muhammad Syar­ kawi Rauf. “Di Lampung itu cukup banyak pemain be­ sarnya. Ada 5—10 pemain be­sar di sini (Lampung, red). Ta­pi, kami terus memonitor agar mereka tidak melakukan tindakan antipersaing­an,” kata Syarkawi, melalui sam­bungan telepon kepada Lampung Post, Jumat (13/11) malam. Tidak hanya beras, ujar Syar­kawi, di Lampung juga ber­masalah dengan daging sa­ pi. Hasil sidang lanjutan KP­PU juga terus berlangsung un­tuk 32 perusahaan yang ter­duga melakukan kartel sa­pi. Menu­ rutnya, sejauh ini tidak ada kendala dalam pro­ses sidang lanjut­an kartel sapi, hanya proses persidang­a n yang ditempuh mesti bertahap. “Ini kan sidangnya khusus.

Pemeriksaan pendahuluan selama 30 hari, pemeriksa­ an lanjutan selama 90 hari. Barulah diputuskan. Seka­ rang ini masih dalam peme­ riksaan lanjutan,” kata dia. Syarkawi melanjutkan dari pertemuan dengan Presiden juga menekan­kan agar fokus KPPU pada sektor pangan. Pasalnya, dari sektor pan­

Praktik kartel membuat harga melambung tinggi dan langka di pasaran. gan inilah masyarakat kecil banyak yang merugi. “Presi­ den semakin memperkuat KPPU supaya kartel pangan ini dituntaskan. Kami terus menyelidiki pihak-pihak yang mencoba melakukan antipersaingan dalam kartel pangan ini,” ujarnya.

11 Provinsi Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendukung lang­ kah KPPU yang merekomen­ dasikan pencabutan izin usaha bagi perusahaan yang

melakukan praktik kartel dan pengurangan pasokan sejumlah komoditas penting ke pasar. Praktik itu yang membuat harga melambung tinggi dan langka di pasaran. “Respons beliau sangat mendukung upaya-upaya KPPU untuk melakukan pene­gakan hukum di bidang pangan,” kata Syarkawi, ke­ pada wartawan usai diterima Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin. Dalam pertemuan dengan Pre­siden itu, KPPU melapor­ kan hasil pantauannya di 11 provinsi sentra produksi be­­ ras nasional, baik yang ada di Sumatera, Jawa, sampai Pa­­pua. Hasilnya, di setiap pro­­vinsi KPPU menemukan se­­dikitnya lima pemain be­ sar yang melakukan praktik kartel. KPPU, lanjut Syarkawi, memantau terus terhadap pelaku usaha beras di setiap provinsi. Ia menegaskan bila ada tindakan yang mengarah pada antipersaingan usaha, KPPU akan bertindak. Sesuai arahan Presiden, KPPU akan menjatuhkan sanksi administrasi dan merekomendasikan pen­ cabutan izin usaha kepada pihak kementerian/lembaga yang berwenang. (MI/UI) wandibarboy@lampungpost.co.id

Ibrahimovich bakal Habis-habisan STRIKER Zlatan Ibrahimov­ ich meng­ indikasikan gantung se­patu jika T i m ­n a s Swedia ti­ dak lolos ke Piala Eropa 2016. Untuk itu, ia bersump­ ah habis-habisan saat men­ jamu Denmark di leg satu play-off, dini hari nanti. “Saya sangat ingin ber­ main di Piala Eropa 2016. Apa saya akan pensiun setelah play-off (jika tidak lolos)? Kita lihat nanti. Pen­ siun sekarang juga? Tentu tidak. Setelah play-off? Saya

tidak tahu,” ujar pemain berjuluk Ibrakadabra itu. Jika memang tak ingin pensiun dini, striker ber­ usia 34 tahun itu harus menepis mimpi buruknya sendiri. Meski ketajaman­ nya sudah diakui di ber­ bagai liga, pemain Paris Saint-Germain itu belum pernah sekalipun menjebol gawang The Danes. I b r a t i d a k k h awat i r dengan statistik buruk ini karena ia optimistis te­ lur segera pecah sebelum ia benar-benar gantung sepatu. Mantan pemain Juventus itu juga menepis anggapan sudah kehilang­

an ketajaman seiring usia yang tak lagi muda. “Saya sudah memainkan 11 pertandingan, mence­ tak sembilan gol dan lima assist. Statistik ini bah­ kan lebih baik dibanding musim lalu,” kata top skor The Blues-Yellow itu. Dari sisi timnas, Swedia belum pernah menang atas Denmark dalam empat pertemuan teranyar sejak 2007. Meskipun demikian, mereka sempat stabil di dua laga terakhir beruntun kontra Liechtenstein dan Moldova yang berakhir dengan kemenangan tanpa kebobolan. (MI/O1)

8

BURAS

Deregulasi Terganjal Birokrasi! PEMERINTAH su­ di daerah mem­ dah menerbit­kan bawa bene­fit ke­ enam paket kebi­ pada elite peme­ jakan eko­nomi rintahan daerah sejak September di era demokra­ lalu. Sampai hari si pemilihan ini masih banyak kepala daerah kebijakan yang langsung. belum efektif Oleh sebab H. Bambang Eka Wijaya itu, kalau pene­ karena aturan lu­s uran Komyang belum tuntas. Hal itu disebabkan pas mene­mukan ganjalan birokrasi yang selama ini birokrasi atas enam paket merasa mapan enggan ter­ kebijakan pemerintahan Jokowi-JK, cukup masuk ganggu. (Kompas, 11/11) Paket kebijakan itu antara akal kare­na birokrasi pe­ lain untuk mendorong per­ merintah masih dalam tumbuhan ekonomi Indo­ semangat regulatif dan nesia. Namun, birokrasi birokratis yang telah me­ berusaha mempertahankan lembaga satu dekade. Kebijakan deregulasi sumber daya ekonomi yang selama ini dinikmati secara dan debirokratisasi yang dicanangkan dalam paket pribadi maupun kelompok. K e l u h a n h a m b a t a n kebijakan Jokowi-JK itu birokrasi terhadap pelak­ jelas tidak senapas dengan sanaan program-program tradisi birokratisme, yang pemerintah yang bersifat telah mapan dan terlem­ debirokratisasi, sudah ter­ baga dengan semangat dengar sejak zaman kepres­ birokrasi sebagai apara­ idenan Megawati. Bahkan, tur pemerintah yang ber­ keluhan itu datang dari hak dan wajib menangani sang Presiden sendiri. Ke­ (langsung) pelaksanaan luhan dimaksud, terutama tugas pemerintahan. atas program yang memang Oleh karena itu, kebijak­ bertujuan me­ngurangi cam­ an deregulasi dan debirok­ pur tangan birokrat, seperti ratisasi cenderung bersifat deregulasi yang mencabut liberatif, bersemangatkan penanga­nan kegiatan ter­ laisez faire, dengan sem­ tentu dari kewenangan boyan ketika birokrasi operasional birokrat. aparatur pemerintah ti­ Pada era kepresidenan dur, ekonomi berjalan dan SBY, hambatan birokrasi tumbuh dengan baik. Oleh itu kurang terasa karena sebab itu, dalam deregu­ yang dijalankan kebanyak­ lasi dan debirokratisasi an justru kebijakan yang pelaksanaan kewenangan regulatif—memberdayakan dan tugas pemerintahan birokrasi sebagai aparatur untuk mengatur ekonomi pemerintah. Di daerah- dicabut dan diseterilkan daerah bahkan ditandai dari tangan birokrat. dengan rekrutmen pegawai Jadi, untuk pelaksanaan negeri sipil (PNS) yang paket deregulasi itu perlu masif. Dalam satu dekade program khusus pelem­ itu, pertambahan jumlah bagaan budaya laisez faire, PNS di daerah mungkin tempat para birokrat di­ hingga berlipat dua. Itu ter­ latih (paksa) untuk lebih jadi karena rekrutmen PNS banyak tidur! ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

SIAPA MENGAPA

Olah Tubuh TENIS lapangan menjadi pilihan olahraga favorit bagi Direktur Sabhara Polda Lampung Kombes Misbahul Munauwar. Selain menjaga kebugaran tubuh, dengan berolahraga bisa meng­ olah bentuk tubuh proposional. Itulah yang terlihat dari perwi­ra melati tiga di pundaknya. Pria yang akrab disapa Misbah itu mengaku menyukai te­ nis lapangan sejak du­duk di bangku SMP. Faktor keturunan pun menjadi alasan mengapa ia me­ nyukai olahraga itu. n DOK. LAMPUNG POST “Ya memang orang tua saya juga hobi main tenis lapangan, saya jadi hobi juga,” kata perwira Akpol angkatan 1991 itu saat berbin­ cang di Mapolda Lampung, beberapa waktu lalu. Misbah mengaku bermain tenis lapangan dilakukan­ nya dua kali sepekan. Selain bermain tenis lapangan, dia juga mengaku menyukai jenis olahraga lainnya, yakni bersepeda dan lari. “Makanya kelihatan seperti angkatan 1995 kan, biar lebih kelihatan muda jangan lupa salat lima waktu, jangan ditinggalkan,” kata dia, sambil tersenyum lebar. (DEN/R6)

WAT WAT GAWOH

Sial Kapan Saja KESIALAN seseorang dapat menimpa kapan saja dan di mana pun dia berada. Bahkan juga datang tiba-tiba tanpa konfirmasi. Senangun kik nahas no mak nunggu ram siap (Memang sial itu tidak menunggu kita siap dulu). Seperti seorang pria ter­ luka parah di bagian kepala setelah tertimpa sofa yang jatuh dari sebuah hotel mewah di London, Inggris. Menu­ rut laporan The Sun, sofa yang jatuh itu menimpa seorang pria berpakaian rapi yang sedang berjalan. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Kepolisian Scotland Yard bergegas ke lokasi saat men­ dengar kabar adanya pejalan kaki yang terluka parah. Investigasi kasus tidak biasa ini sedang berlangsung untuk menentukan penyebab pasti kejadian. Induh wih sapa sai salah, seno senangun nahas gawoh. Wat-wat gawoh (Entahlah siapa yang salah. Itu cuma sial saja. Ada-ada saja). (MTVN/R6)


BISNIS KORPORASI

Terdapat paket menginap untuk dua orang dengan harga Rp750 ribu saat merayakan pergantian tahun. Pelanggan dapat menikmati berbagai acara, mulai dari DJ, sexy dancer, hingga band akustik. VERA AGLISA

H

OTEL Inna Eight menawarkan be berapa paket akhir tahun dengan harga hemat dan terjangkau. Paket yang disediakan ialah paket ulang tahun, pertemuan, dan Tahun Baru. General Manager Inna Eight Bambang Suhendri mengatakan pihaknya turut memeriahkan malam pergantian Tahun Baru 2016. Kali ini untuk memanjakan pelanggan, pihaknya menyediakan paket menginap untuk dua orang dengan harga Rp750 ribu. Pelanggan akan menda­patkan gala dinner dan sarapan pagi. Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati berbagai acara, mulai dari DJ, sexy dancer, hingga band akustik.

Tempat yang disediakan untuk acara tahun baru tersebut sangat terbatas, yakni 30 orang untuk kamar dan 100 orang untuk acara. Sementara untuk pelanggan yang ingin menghadiri acara akhir tahun tanpa menginap, ditawarkan de­ngan harga Rp150 ribu/orang. Harga tersebut sudah termasuk gala dinner buffet dengan menu barbeku sambil menyaksikan beragam performance yang ditampilkan. “Tempat yang disediakan untuk acara Tahun Baru tersebut sangat terbatas, yakni 30 orang untuk kamar dan 100 orang untuk aca­ ra. Jadi, bagi yang tertarik segera daftarkan diri Anda sekarang juga,” katanya saat

ditemui di kantor Lampung Post, Kamis (12/11). Selain itu, bagi yang ingin merayakan ulang tahun disiapkan paket ulang tahun seharga Rp75 ribu/orang. Paket itu dapat dinikmati di Warung Bistro yang terletak di Hotel Inna Eight yang berlokasi di Jalan Ikan Hiu No.1 Telukbetung Selatan. Paket ini dapat dinikmati untuk minimal 20 orang dengan menu prasmanan, antara lain main course, desert, maupun sup. “Tidak perlu khawatir, kami juga memberikan kue ulang tahun ukuran regular secara gratis,” kata dia, Kamis (12/11).

Indeks VALUTA ASING

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS JUAL 9.771,55

10.310,03

KURS JUAL

KURS BELI

6.523,06

1.178,01

1.049,35

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI 13.276,31

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

11.169,90

11.054,52

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL 13.701,00

13.565,000

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.204,62

9.658,11

9.555,51

1.767,87

1.750,21

EURO (EUR)

KURS BELI 8.875,58

KURS JUAL 14.780,64

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

14.631,21

20.851,55

20.639,15

per Jumat, 13 November 2015 n Sumber Bank Indonesia

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR) KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

Paket Meeting Pihaknya juga menawarkan pula paket pertemuan dengan harga Rp175 ribu/ orang. Harga ini sudah termasuk coffee break dua kali dan makan siang satu kali. Lalu, perlengkapan standar meeting, seperti LCD, alat tulis, dan lainnya. Tersedia empat ruang meeting de­ ngan kapasitas mulai dari 20—80 orang. Dia menambahkan bagi pelanggan yang ingin meng­ inap di Inna Eight disiapkan pula paket promosi weekend dengan harga Rp350 ribu/ malam. Tipe kamar yang disediakan untuk paket ini ialah tipe superior dengan kapasitas dua orang. Harga tersebut sudah termasuk sarapan pagi. “Promosi ini hanya dapat dinikmati pada Jumat, Sabtu, dan Minggu.” Menurutnya, selain memiliki fasilitas room, Inna Eight juga memiliki fasilitas restoran Warung Bistro de­ ngan kapasitas 150 orang. Bila pelanggan melakukan transaksi pembelanjaan mi­ nimal Rp150 ribu, pelanggan akan mendapatkan potongan harga sebesar 10%. (*4/L2) veraaglisa@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/*6

NONGKRONG. Pengunjung menikmati kentang goreng gurih dan nikmat sambil nongkrong di Potato Corner Cabang Mal Boemi Kedaton, lantai III, Bandar Lampung, Kamis (12/11). hadir di Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung. Sesuai namanya, Potato Corner, menyediakan camilan

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

9

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

6.454 13.769 35.727 50.410 18.490 15.719 1.704 7.460 478.500/gr

per Jumat, 13 November 2015 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

KURS JUAL

DOLLAR KANADA (CAD)

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

KOMODITAS

KURS BELI

KURS JUAL

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

n LAMPUNG POST/MG2

PROMOSI AKHIR TAHUN. General Manager Inna Eight, Bambang Suhendri (kanan), menghadiri talkshow di Sai Radio 100 FM, kantor Lampung Post, dalam rangka mempromosikan paket akhir tahun, Kamis (12/11).

Gantry System Cegah Penyelewengan BBM SEJAK 2010, sistem New Gantry Shutdown System Pertamina dilakukan dengan sistem komputer. Sistem tersebut dilakukan di stasiun bahan bakar di Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro mengatakan ke depan sistem ini akan berlangsung di stasiun pengisian BBM di provinsi lain. Menurutnya, sistem ini lebih aman karena sopir tangki Pertamina dilatih secara khusus. Selain itu, untuk menghindari face to face atau hal yang tidak diinginkan. “Tujuan SPBU untuk bongkar bahan bakar dilakukan secara acak atau random. Dalam 8 kiloliter BBM hanya diperlukan waktu empat menit,” katanya saat ditemui di Jakarta, Jumat (13/11). Ia menambahkan pihaknya siap mendistribusikan bioetanol asalkan infrastruktur di SPBU juga siap. Sementara untuk kebutuhan energi, seperti gas,

Pertamina akan membuat sumur potensi gas alam untuk dijual ke industri saat ada permintaan. Berbeda bila dibanding kilang minyak. Menurutnya, 60% BBM Indonesia diimpor dari negara lain. Pertamina menargetkan akan menambah pasokan energi panas bumi atau geotermal sebesar 970 juta megawatt, termasuk di Ulubelu. Sementara itu, Direktur teknik dan Lingkungan Migas Kementerian ESDM Naryanto Wagimin menyampaikan energi fosil diprediksi menipis di Indonesia. Ia mendukung adanya penambahan sumber energi baru di Lampung, seperti di Suoh dan kawasan Gunung Rajabasa. Namun, umumnya sumber gas bumi berada dikawasan gunung, sedangkan industri yang memakai gas tersebut berada di dataran rendah. Akibatnya, terdapat biaya untuk memba­ngun jaringan gas yang memadai. Faktor ini bisa jadi penghambat di bisnis gas industri. (IAN/E1)

Potato Corner Hadir di Mal Boemi Kedaton

POTATO Corner, tempat nongkrong yang menyediakan camilan kentang goreng khas Belgia, kini

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 8.965,93

KURS BELI

7.323,53

KURS JUAL 13.224,82

KURS BELI 9.669,13

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS JUAL EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR HONGKONG (HKD)

LAMPUNG POST

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Akhir Tahun Berkesan di Inna Eight

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks KOMODITAS

sabtu, 14 NOVEMber 2015

kentang goreng gurih dan nikmat. Pemilik Potato Corner Lampung, Siska, mengemukakan Potato Corner merupakan cabang pertama. Merupakan satu-satunya tempat yang menyajikan kentang goreng dengan aneka rasa di Lampung. “Awalnya dari hobi ngemil kentang, jadi saya membuka tempat nongkrong ngemil kentang goreng di Lampung,” kata Siska di Potato Corner Mal Boemi Kedaton, lantai III, Kamis (12/11). Dia mengatakan kentang goreng di tempatnya sangat berbeda dengan kentang

goreng yang lainnya. Selain bahan kentang khusus dari Belgia, bumbu khusus juga memberikan cita rasa lebih nikmat dan enak. “Kentang goreng di Potato Corner tersedia dalam lima rasa, yaitu barbeku, chili barbeque, keju, sour cream, dan sweat corn,” ujar dia. Mengenai harga, Potato Corner menyediakan lima ukuran cup, yakni ukuran large dibanderol Rp20 ribu, ukuran jumbo Rp27 ribu, dan ukuran mega Rp30 ribu. Ukuran giga Rp57 ribu serta ukuran tera Rp62 ribu. “Dijamin puas dengan ukuran besar yang kami tawarkan,” kata dia. (*6/E1)

Matahari Beri Dobel Diskon MATAHARI Department Store kembali menggulirkan program spesial untuk pelanggan setianya. Berbagai penawaran menarik, mulai dari harga spesial hingga dobel diskon, diberikan untuk berbagai koleksi busana. Asisten Manajer Matahari Department Store Lampung Agnes Sefrina mengungkapkan promosi dobel diskon 50% plus 20% berlaku untuk merek favorit di Matahari, di antaranya Nevada, Connexion, Cole, St Yves, Super T, Little M, Pipiniko, dan Aero. “Promosi berlangsung hingga 15 November 2015,” kata dia, Jumat (13/11). Untuk koleksi busana anak-anak, seperti Surfer Girl Junior diberikan diskon hingga 50%, Baby Popeye dan Cool Baby diskon 70%, Baby Snoopy diskon 75%, dan Colours in diskon 75%. Twist Club Hsp diberikan harga spesial mulai dari Rp59.900 hingga Rp79.900. “Matahari memberikan promosi spesial di setiap minggunya,” kata dia. Selain itu, untuk koleksi busana wanita, seperti Simplicity diberikan diskon 70%. Kemudian, Expand

harga spesial Rp75 ribu dan Mint di diskon 50%. Koleksi busana remaja putri, seperti kaus merek Rodeo beli dua hanya Rp100 ribu, gaun merek Graphis harga spesial mulai dari Rp69 ribu hingga Rp129.900, serta kaus merek Leg’s beli 1 Rp100 ribu atau beli 2 Rp150 ribu. “Berbagai produk kosmetik juga diberikan diskon, seperti Maybelline, diskon hingga 20% dan Eternaly beli dua gratis satu khusus lipstik mate dan parfum,” kata dia. Untuk koleksi busana pria, se­ perti Cardinal, M-Gee, dan Giani Gracio, dapat diskon 50% atau beli minimal senilai Rp300 ribu akan menda­ patkan topi. Merek lain, Crocodille diskon hingga 50%, Ka­runia batik diskon 50% untuk semua item, dan Watchout kasual beli 1 diskon 50% atau beli 2 diskon 50% plus gratis 1. Lalu, busana lain merek 3 Second, Greenlight, Louis, dan jaket merek DF diskon hingga 50%. Selain itu, Wrangler beli 1 diskon 20% atau beli 2 diskon 50%, dan Kickers harga spesial mulai dari Rp79 ribu hingga Rp225 ribu. (*6/E1)


sabtu, 14 november 2015

bisnis korporasi

LAMPUNG POST

10

Krakatau Steel Lepas Saham 10 Persen ke Publik Krakatau Steel harus meminta persetujuan dari Kementerian BUMN dan DPR untuk merealisasikan rencana right issue di 2016. Meski perseroan sudah memiliki izin untuk melepas saham.

sebesar Rp1,5 triliun untuk PMN tunai dalam APBN 2016. Lalu, PMN nontunai Rp956,49 miliar.

UNDIAN LANGSUNG

Sales promotion girl menunjukkan produk Marina di Toko Surya, Jalan Jatimulyo, Lampung Selatan. Saat ini Marina memberikan penawaran spesial berupa undian langsung untuk pelanggan.

Revaluasi Aset VERA AGLISA

P

T Krakatau Steel Tbk (Persero) berencana menerbitkan saham baru (right issue) seba­nyak 10% ke publik. Saat ini ne­ gara menguasai kepemilik­ an perusahaan berkode emiten KRAS sebanyak 80%, sedang­kan sisanya merupa­ kan milik publik. Direktur Keuangan Krakatau Steel, Anggiasari Hindratmo, mengatakan produsen baja itu mem­ pertimbangkan rencana menerbitkan saham baru di 2016. Setelah rapat paripurna antara legislatif dan ek­ sekutif beberapa waktu lalu, memutuskan pos ­ tur anggaran penyertaan modal negara (PMN) bagi badan usaha milik negara (BUMN) untuk diusulkan kembali pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APB­ NP). Hal itu akan dilakukan se­t elah dibahas dengan mitra kerja. “Krakatau Steel sudah memikirkan beberapa al­ ternatif, mungkin harus melakukan penjualan atas saham,” ujarnya usai mem­ buka acara Investor Sum­

mit & Capital Market Expo 2015 di Main Hall BEI, Gedung BEI, Jakarta, Jumat (13/11) M e n u r u t nya , K r a k a ­ tau Steel harus meminta persetujuan dari Kemen­ terian BUMN dan DPR untuk merealisasikan ren­ cana right issue di 2016. Namun, perseroan sudah memiliki izin untuk me­ l e p a s s a h a m s e b a n ya k 10% kepada publik.

Krakatau Steel sudah memikirkan beberapa alternatif, mungkin harus melakukan penjualan atas saham. Selain right issue, Kraka­ tau Steel juga berencana mengajukan pinjaman (loan) kepada perbankan maupun perusahaan pembia­yaan. Hal itu dilakukan untuk memperoleh pendanaan bila PMN untuk perseroan dibatalkan. Krakatau Steel menga­ jukan tambahan modal

Ia menambahkan Kraka­ tau Steel sudah melaksana­ kan revaluasi aset (penilaian kembali atas aktiva tetap) terhadap aset berupa lahan. Sehingga memperoleh gain sebesar 1,096 miliar dolar AS pada laporan keuangan interim perseroan dan enti­ tas anaknya per 30 Septem­ ber 2015. Sekretaris Perusahaan Krakatau Steel Iip Arief Budiman menambahkan berdasar ketentuan, peru­ sahaan yang menggunakan model revaluasi untuk aset tetap wajib. Pihaknya menggunakan penilai yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam penentuan nilai wajarnya. “Untuk melakukan penilai­an kembali atas ak­ tiva tetap, perseroan telah menunjuk tiga kantor jasa penilaian publik (KJPP), yaitu KJPP Antonius Setiady dan Rekan, KJPP Maulana, serta Andesta dan Rekan. Kemudian, KJPP Aksa, Nelson, dan Rekan, sebagai penilai independen untuk melakukan penilaian ke­ wajaran harga tanah,” ujar dia. (L2) veraaglisa@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/*4

Marina Tebar Beragam Hadiah MARINA, merek produk ke­ cantikan wanita, mengelar promosi menarik yang dapat dinikmati pelanggan hingga akhir November 2015. Pro­ mosi yang diberikan ialah kesempatan mengikuti lucky draw yang berhadiah mu­ lai dari kipas angin hingga produk Marina. Program itu hanya dapat dinikmati di Toko Surya yang berlokasi di Jalan Ja­ timulyo, Lampung Sela­ tan. Sales promotion girl Marina, Pipit, mengatakan untuk mengikuti program tersebut, pelanggan harus melakukan transaksi pem­ belanjaan minimal Rp20 ribu. Transaksi dilakukan untuk semua produk Ma­ rina, seperti losion, sabun mandi, bedak, minyak wa­ ngi, sabun muka, dan body essence. “Jadi, kalau ada pembeli yang melakukan transaksi minimal Rp20 ribu dapat

mengambil kertas bertulis­ kan hadiah yang telah disiap­ kan,” kata dia saat ditemui, Jumat (13/11). Untuk hadiah, ujarnya, ada beberapa barang yang disiapkan, di antaranya ki­ pas angin, hair dryer, travel bag, dan dan pouch. Namun, untuk pelanggan yang tidak menyukai barang-barang tersebut, tersedia juga ha­ diah berupa produk dari Marina, seperti losion dan sabun mandi. Selain memanjakan pe­ langgan dengan beragam hadiahnya, Marina juga memberikan harga spesial untuk beberapa produknya. Misalnya, Marina HBL Mul­ bery ukuran 500 ml diban­ derol dengan harga spesial Rp16.100, dari harga sebe­ lumnya Rp17.900. Marina HBL Total Care ukuran 200 ml dikenakan harga hanya Rp9.375, dari harga sebe­ lumnya Rp10.400. (*4/E1)

SELINTAS

BSM Luncurkan Fitur Badal Haji BANK Syariah Mandiri (BSM) memperkenalkan fitur Badal Haji untuk nasabah pada pergelaran International Islamic Expo 2015 di Jakarta Convention Center. BSM bekerja sama dengan Avrist Assurance dalam peluncuran fitur untuk nasabah jemaah calon haji tersebut. “Melalui fitur ini, setiap nasabah yang memiliki rekening Tabungan Mabrur dan Mabrur Junior BSM dengan saldo minimal Rp5 juta. Selain itu, untuk lebih dapat memperoleh fasilitas asuransi dengan benefit badal haji kalau yang bersangkutan wafat sebelum waktu berangkat,” ujar Direktur Utama Bank Mandiri Syariah Agus Sudiarto, di International Islamic Expo, JCC Senayan, Jakarta, Jumat (13/11). (MI/E1)

BRIS Tawarkan Paket Umrah Murah BRI Syariah menawarkan berbagai promosi paket umrah murah seharga Rp19,5 juta. “Bagi masyarakat yang tidak dapat menyediakan pembayaran tunai juga disediakan produk pembiayaan umrah dengan kemudahan pembayaran cicilan, yang dapat dilakukan setelah ibadah umrah selesai dan kembali ke Tanah Air,” ujar Haji dan Umrah Desk Head BRI Syariah, Inza Putra, dalam siaran persnya, Jumat (13/11). Inza mengatakan produk umrah murah tersebut merupakan pilihan favorit nasabah. Sebab, pembiayaan bisa dilakukan untuk lima orang dengan gratis biaya administrasi. Seperti diketahui, BRI Syariah mengikuti pameran haji dan umrah Islamic Expo 2015 mulai Jumat (13/11) hingga Minggu (15/11), di Jakarta Convention Center, Senayan. (MI/E1)


sabtu, 14 november 2015

EKONOMI

LAMPUNG POST

11

PLN Terkena Imbas Pembekuan PMN PLN menandatangani sindikasi pendanaan dengan bank BUMN untuk pembangunan PLTU Riau. RICKY MARLY

P

ERUSAHAAN badan usaha milik negara (BUMN) yang angga­ ran penyertaan modal ne­ gara (PMN)-nya dibekukan diimbau mencari pendana­ an lain. Pasalnya, ada per­ usahaan BUMN di bawah pe­ ngawasan Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kemente­ rian ESDM Jarman, yakni PT PLN (Persero), yang terkena imbas pembekuan PMN tersebut. Padahal, anggaran tersebut dapat digunakan untuk megaproyek 35 ribu megawatt (mw). “ Te nt u u nt u k j a n g k a pendek PLN perlu mencari pendanaan. Untuk jangka panjang revaluasi aset,” kata Jarman di Kantor Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Jakarta, Jumat (13/11). Namun, ujar dia, meski­ pun tidak mendapat PMN, PLN tetap harus menjalan­ kan program 35 ribu mw ser­ ta fokus pada pembangun­an transmisi. “Prinsipnya ada­ lah pembangkit yang diba­ ngun PLN sesuai dengan kemampuan,” kata dia. Oleh karena itu, PLN menandatangani sindikasi pendanaan dengan bank BUMN untuk pembangunan

TERKENDALA CUACA. Seorang warga mengeringkan biji kakao dengan cara penguapan di Desa Seumanah Jaya, Kecamatan Rantoe P e u re u l a k , Ace h T i m u r, Aceh, Kamis (12/11). Proses pengeringan biji kakao secara a l a m i te r ke n d a l a c u a c a sehingga warga mengeringkan dengan cara penguapan. n ANTARA/SYIFA YULINNAS

PLTU Riau. “Kemarin sudah ditandatangani sindikasi pendanaan untuk PLTU Riau. Kondisi keuangan PLN masih memungkinkan untuk mendapat pinjamanpinjaman,” ujar dia. Sekadar informasi, PLN mendapat anggaran PMN sebesar Rp10 triliun pada

RUPTL itu harus direvisi setiap tahun sesuai dengan kondisi keuangan PLN. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016.

Direvisi Revisi rencana usaha penyediaan tenaga listrik (RUPTL) dilakukan berdasar kondisi keuangan PT PLN (Persero). Sehingga, inves­ tor yang ingin berinvestasi di sektor ketenagalistrikan tidak bisa menyalahkan RUPTL PLN sebagai peng­ hambat investasinya. Jarman menjelaskan terkait pengaduan investor ke Badan Koordinasi Penanam­an Mo­ dal (BKPM) beberapa waktu

lalu, RUPTL PLN memang harus direvisi setiap tahun se­ suai dengan kondisi keuang­ an PLN. “RUPTL itu harus direvisi setiap tahun sesuai dengan kondisi keuangan PLN. Nah, waktu RUPTL yang dulu dia (investor) kan belum ada,” ujar Jarman. Kalaupun investor ingin mengembangkan investasi di sektor kelistrikan, se­ perti megaproyek 35 ribu megawatt (mw), PLN harus melihat permintaan terlebih dahulu. Kemudian mela­ lui pertimbangan, barulah diputuskan akan dimasuk­ kan atau tidaknya ke RUPTL. “Kalau sekarang dilihat dulu permintaannya bagaimana. Lalu bisa tidak dimasuk­ kan,” kata dia. Sebelumnya, BKPM men­ catat banyak investor yang berminat berinvestasi di sektor listrik, tetapi terben­ tur keputusan RUPTL PT PLN Persero. Jadi membuat mereka menunggu RUPTL revisi selesai. Menteri ESDM Sudirman Said mengatakan usai ra­ pat dengan Kepala BKPM Franky Sibarani, ada satu masalah yang terdapat di sek­ tor ketenagalistrikan bahwa ternyata banyak perusahaan yang berminat untuk men­ jalankan megaproyek 35 ribu mw, tetapi terhalang dengan RUPTL PLN. (MTVN/E1) rickymarly@lampungpost.co.id

n ANTARA/RIVAN AWAL LINGGA

MULAI MARAK. Pedagang jas hujan mendorong gerobak dagangannya di kawasan Jatinegara, Jakarta, Kamis (12/11). Memasuki musim hujan, penjualannya mengalami peningkatan lima kali lipat, yang dijual dengan kisaran Rp60 ribu sampai Rp275 ribu.

Perusahaan AS Jadi Penarik Investasi ke Indonesia

Pemerintah Anggarkan Rp500 Miliar Kembangkan SPR

KEMENTERIAN Perindus­ trian (Kemenperin) terus menggenjot investasi ­asing agar mampu mendorong laju industri nasional. De­ ngan demikian, industri nasional akan mampu mendongkrak pelemahan ekonomi yang saat ini te­ ngah dirundung kelesuan. Menteri Perindustrian (Menperin) Saleh Husin mengatakan pihaknya kini tengah mengincar masuknya investasi dari perusahaan-perusahaan asal Amerika Serikat (AS). Investor negeri Paman Sam ini diharapkan me­ nanam modal di sektor industri telematika, logam, makanan dan minuman, serta bidang jasa logistik. “Investasi dari AS tidak hanya soal angka besaran modal yang masuk. Namanama perusahaan besar juga berpengaruh menarik investasi dari negara lain ke Indonesia. Sebab, me­ reka rata-rata multinasion­ al dan mengelola merek kelas global,” kata Saleh di Jakarta, Jumat (13/11). Seperti diketahui, pe­ rusahaan-perusahaan AS yang telah berinvestasi di Indonesia, antara lain CocaCola, Google, IBM, Intel, HP,

PEMERINTAH Pusat meng­ anggarkan dana sebe ­ sar Rp500 miliar untuk pengembangan model Sentra Peternakan Rakyat (SPR) di seluruh wilayah Indonesia. Hal ini diharapkan bisa berdampak terhadap pe­ ningkatan kesejahteraan rakyat di waktu-waktu mendatang. “Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat kunjungan kerja ke Lampung menyatakan agar bisa dibentuk sentra peternakan rakyat, dalam satu kawasan minimal memiliki populasi sapi betina indukan produk­ tif sebanyak 1.000 ekor,” kata Sekretaris Provinsi Lampung Arinal Djunaidi, Jumat (13/11). Ia menyebutkan SPR ini diharapkan dapat me­ ningkatkan populasi sapi di Tanah Air, termasuk Lampung yang merupa­ kan wujud sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan para pengusaha. Menurut dia, dengan dibentuk SPR, pemerin­ tah akan memberikan bantuan dalam bentuk sarana pelayanan, se ­ perti pusat kesehatan

Merck, Nike, Philip Morris, Visa, Procter and Gamble, Boeing, dan Ford. Selain itu, di sektor energi dan tam­ bang terdapat nama besar, seperti Chevron, Freeport, BP, dan Exxon Mobil. “Saya melihat, bagaima­ na perusahaan-perusa­ haan AS tidak hanya me­ manfaatkan pasar domes­ tik. Saya lihat dari dekat bagaimana teknologi tinggi asal AS dioperasikan di In­ donesia oleh tenaga kerja lokal dan menggunakan bahan baku dari domes­ tik,” ujar dia. Saleh menambahkan hubungan bisnis yang lebih kuat dengan AS, akan mem­ beri dampak positif bagi pengembangan industri di Indonesia. Diharapkan pe­ rusahaan AS makin ba­nyak berinvestasi di industri manufaktur agar mening­ katkan industri Tanah Air melalui transfer teknologi. “Menurut saya peluang peningkatan investasi makin terbuka seiring dikeluarkan­ nya paket-paket kebijakan ekonomi yang mengusung semangat kemudahan in­ vestasi untuk menggerak­ kan ekonomi dan pengem­ bangan industri nasional,” ujar Saleh. (MTVN/L2)

hewan beserta tenaga dokternya. Sementara untuk pem­ binaan juga akan ditunjuk orang yang menguasai bisnis sapi, mulai dari pemeliharaan pakan dan kesehatan sampai pen­ jualan sapi hasil pem­ bibitan. “Namun untuk anggaran tiap-tiap daerah belum dapat dipastikan besaran­ nya. Hal itu masih ber­ gantung pada daya serap masing-masing daerah,” ujar dia. Ia mengaku Pemprov Lampung siap mendu­ kung program yang di­ canangkan Pemerintah Pusat tersebut. Hal ini ter­ bukti dari keinginan kuat Pemprov Lampung dalam mewujudkan swasembada daging. “Untuk mencapai swasembada daging perlu sejumlah langkah terobosan. Salah satunya dengan model pengem­ bangan program kerja sama pengembangbiakan dan penggemukan sapi dengan pola kemitraan, sebagaimana model SPR yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat,” kata dia. (ANT/L2)


OPINI

sabtu, 14 november 2015

LAMPUNG POST

12

PAK DE PAK HO Australia buka investasi sapi.

Investasi lebih baik ketimbang impor ya, Pak Ho.

n FERIAL

Makrab Unila, Sebuah Refleksi miring tentang makrab hanyalah senIrza Sukmana tilan sebagian kecil mahasiswa anak Dosen Fakultas Pertanian Unila dan doktor Bidang Ilmu Biomaterial mama, yang sedikit-sedikit melapor ke dosen dan media. EBERAPA hari terakhir ini, Dalam konsep belajar orang deMari kita bahas satu per satu. kita dikejutkan kembali oleh wasa, gemblengan fisik termasuk se- Pernyataan yang mengatakan wajar berita-berita di koran mengenai suatu yang ditabukan dan justru akan bila mahasiswa berorganisasi adalah rencana sebagian mahasiswa Unila menurunkan motivasi berprestasi benar. Namun, menganggap wajar mengadakan acara malam keakraban (achievement motivation) para peserta. dan biasa berbagai kegiatan mereka atau makrab (Lampung Post, 5 No- Sebagian kegiatan kaderisasi hima yang ilegal atau tidak memiliki izin vember 2011). Tulisan ini merupakan jurusan yang mengandung unsur ke­ adalah sesuatu yang serius. Penulis sebuah ide dan harapan saya sebagai kerasan fisik, bersifat kontra produktif yakin, sebagai institusi besar, Unila orang tua dan pendidik anak bangsa dari tujuan pendidikan nasional yang akan menindak tegas berbagai kegiat­ untuk dapat menjadi bahan refleksi ingin membangun lulusan perguruan an ilegal dan indisipliner dari setiap kita semua terhadap sistem pembinaan tinggi yang berkarakter mulia. Harus warganya, termasuk mahasiswa. Pasalkemahasiswaan di Unila, kampus ke- diingat pula bahwa kekerasan fisik ter- pasal etika bagi mahasiswa juga diatur masuk ranah hukum kriminal. Penulis secara detail dalam Statuta Unila 2015. banggan kita, masyarakat Lampung. juga yakin bahwa tidak ada satu pun Berbagai pasal mengenai kewajiban Salah Arah Kaderisasi Mahasiswa orang tua yang rela bila anaknya mahasiswa untuk menghormati dosen Sudah tidak bisa dipungkiri lagi bah- dice­derai fisik oleh dan institusi serta wa patron sistem kaderisasi sebagian orang lain. tidak melakukan Kesalahan lembaga kemahasiswaan himpunan tindak kekerasan Sebagai universitas, mahasiswa (hima) jurusan di Unila arah pembinaan sudah diatur jelas cenderung mengandalkan tradisi yang mahasiswa dan di dalamnya. Unila akan berjiwa besar diwariskan dari berbagai angkatan d i t a m b a h d e ­ Kita juga masih dan tidak segan-segan di atasnya. Sifat mengikuti pakem ngan ke­k erasan ingat, pada 2014, melakukan perubahan tradisi tanpa adanya proses evaluasi fisik, hanya akan media cetak dan yang berkelanjutan (continous improve- mematikan jiwa elektronik, baik di untuk perbaikan. ment) telah memberikan ruang dan kreativitas, objekLampung maupun akumulasi ketidaksempurnaan dan tivitas, dan integritas mahasiswa baru. nasional, telah meliput secara detail kesalahan. Efek bola salju dari sistem Padahal sifat kreatif, objektif, dan berbagai penyimpangan dalam ke­ tanpa proses evaluasi tersebut adalah penuh integritas adalah sifat utama giatan kaderisasi mahasiswa baru di mahasiswa akan cenderung menjus- yang harus dimiliki oleh mahasiswa Unila. Sehingga, selalu me­nganggap tifikasi metoda-metoda pembinaan sebagai pencari ilmu dan penjaga pilar mahasiswa adalah manusia dewasa yang bisa menjaga diri mereka sen­ tradisional kepada calon anggotanya perjuangan bangsa. Puncak dari semua hal tersebut diri tidaklah selalu tepat. Rektor Unila dan minim inovasi. Ilustrasi sederhananya bila kita me- di atas adalah terjadinya fatalisme sudah memberi sikap tegas de­ngan narik garis yang melenceng dari yang makrab 2015, meskipun tidak menda- memberikan surat edaran pada 2014 seharusnya, pada pangkal garis terse- patkan izin dari jurusan dan fakultas yang melarangan makrab dan kegiatan but, kita akan mendapatkan tingkat di Unila, sebagian mahasiswa anggota perpeloncoan. Untuk premis terakhir, menurut kesalahan atau penyimpangan yang hima jurusan itu tetap saja berangkat relatif kecil. Namun, makin panjang melaksanakan makrab. Kesalahan hemat penulis, definisi sikap liar madan jauh garis itu kita tarik dari pang- yang bertumpuk-tumpuk tersebut juga hasiswa harus senantiasa dilihat dari kalnya, makin besar tingkat kesalahan- telah menumpulkan jiwa hormat rambu-rambu dan koridor hukum nya bila dibandingkan dengan garis mereka kepada dosen, orang tua, dan di Unila, yang dalam hal ini adalah standarnya. Seperti itulah akumulasi pendidik mereka di Unila. Sekali lagi: peraturan akademik dan Statuta ketidaksempurnaan dan kesalahan meskipun dilarang, dikatakan ilegal, Unila. Sikap liar tersebut justru harus yang diwariskan dalam tradisi kaderi- mereka tetap berangkat. Mereka juga diartikan sebagai segala kegiatan dan lupa, berdasar hukum positif, meng- sikap yang melawan hukum positif sasi sebagian hima jurusan di Unila. Sebagian hima jurusan masih cen­ umpulkan dan mengorganisasi masa Unila dan masyarakat. Jadi segala derung menggunakan cara-cara lama (mahasiswa) dalam jumlah banyak ruang ilegalisme dan premanisme di dalam hukuman fisik, se­perti mencium memerlukan izin resmi bukan saja dari dalam kampus Unila harus dicegah bumi/tanah, berdiri se­tengah jongkok Unila, tetapi juga dari pihak berwajib dan diberantas. atau berdiri satu kaki, push-up, dan atau kepolisian. bahkan penamparan. Sebagian me­ Beberapa Masukan reka menganggap bahwa gemblengan Berbagai Premis Untuk kasus makrab 2015 ini, terdaMungkin sebagian kita memiliki pat tiga hal penting yang dapat dijadiakan memberi dampak positif dalam peningkatan motivasi dan soliditas pandangan berbeda (dissenting opin- kan bahan refleksi untuk kita semua, tim. Berbagai tindakan fisik tersebut ion), seperti menyatakan bahwa semua sebagai berikut: Pertama, perlunya menunjukkan kurangnya pemahaman perilaku mahasiswa itu wajar karena refleksi internal mahasiswa dalam hal mahasiswa akan terminologi workshop organisasi kemahasiswaan adalah or- penumbuhan kecerdasan sosial (social kepemimpinan modern yang mengacu ganisasi anak dewasa. Mereka seharus- intellegent). Kecerdasan sosial di sini pada konsep belajar untuk orang nya bisa menjaga diri masing-masing. memiliki makna bahwa nilai seorang Sebagian lagi menganggap bahwa isu mahasiswa tidak semata-mata dilihat dewasa.

B

PARTISIPASI OPINI

dari angka dan hasil ujian, tetapi juga kematangan ilmu dan pola berfikir untuk berperilaku positif dan tidak melanggar aturan. Kecerdasan sosial juga akan memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk membangun jati diri yang kuat, sehingga mampu motivasi diri sendiri dan orang lain untuk senantiasa memberikan perubahan secara terus-menerus (continues improvement). Kedua, pihak jurusan, fakultas, dan Unila secara institusi sudah selayaknya memberikan sangsi yang tegas kepada mahasiswa yang melakukan berbagai kegiatan pembinaan yang ilegal (tanpa izin). Arahan dari wakil rektor III Unila untuk memberikan sangsi akademis berupa skorsing dan pemberian nilai E kepada mahasiswa yang melanggar (Lampung Post, 5 November 2015) sudah selayaknya diberlakukan kepada oknum mahasiswa tersebut dan bukan hanya sebatas slogan. Tanpa penegakan hukum (law enforcement) yang jelas dan tegas, berbagai pelanggaran baru akan lahir tanpa rasa takut dan jera. Ketiga, bagi hima jurusan yang melakukan pelanggaran berat tadi, sebaiknya dilakukan proses pembekukan untuk pembinaan. Sebagaimana contoh kasus PSSI, ketika penyimpang­ an itu sudah menggurita dan sulit dibenahi, untuk sementara dapat dibekukan sambil dilakukan berbagai proses pembenahan. Proses pembenahan itu dapat berupa penelaahan dan perubahan AD/ART hima jurusan agar selaras dengan Statuta Unila, perencanaan kegiatan pembinaan yang lebih ter­ arah dan bertanggung jawab tanpa kekerasan fisik, serta dengan pelibat­ an seluruh mahasiswa tanapa ada diskriminasi. Sebagian besar pengurus hima jurusan berpendapat bahwa mahasiswa baru tidak serta-merta berhak menjadi anggota sehingga harus dikader dan di-makrab. Padahal, Statuta Unila 2015 secara tegas mengatur bahwa setiap mahasiswa (termasuk mahasiswa baru) memiliki hak untuk ikut di orga­ nisasi kemahasiswaaan Unila. Penulis yakin, sebagai universitas, Unila akan berjiwa besar dan tidak segan-segan melakukan perubahan untuk perbaikan. Perbaikan yang terencana rapi akan memudahkan Unila mencapai targetnya menjadi The Top Ten University Leader in Indonesia, insya Allah. Amin. n

Pojok Jaksa awasi bansos di daerah. Kalau anggarannya sudah membengkak, usut Pak. n Presiden minta calon tidak jemawa. Baru nyalon sudah jemawa, bagaimana menang?

nuansa

Legging dan Jegging

U

NTUK kaum wanita, pasti tahu apa itu legging. Bahkan, salah satu jenis dalaman itu sering dipakai kesehariannya. Saya pun mengetahuinya, walaupun tidak memakainya, enggak mungkin juga kali dipakai. Selain itu, saya pernah mengedit tulisan dan membaca n LAMPOST/hendrivan mengenai legging tersebut. Pasti Ricky Marly tahu seperti apa bentuk dan Wartawan Lampung Post rupanya. Namun, suatu hari saya membaca serta mengedit tulisan yang di dalamnya tercantum legging dan jegging. Nah, untuk kata “jegging” ini, saya baru dengar, apakah sama dengan legging. Untuk mengobati rasa penasaran saya, saya menelusuri mbah Google. Dan ternyata, legging dan jegging ini berbeda. Apalagi ketika kita mencari perbedaannya melalui gambar. Di Google, legging digunakan sebagai dalaman dari luaran rok atau celana pendek karena bahannya yang tipis. Legging dapat dipakai ke segala acara, baik formal maupun kasual. Banyak wanita menggunakan legging dengan Oversized T-shirt atau terusan. Sementara itu, jegging dapat digunakan sendiri se­ perti celana jins denim pada umumnya. Sebab, jegging terinspirasi dari celana jins, jegging umumnya dipakai sebagai item kasual yang dapat digunakan sehari-hari untuk beraktivitas. Nah disitulah perbedaannya. Mungkin kaum Hawa ini yang paling mengerti perbedaannya. Lain hal dengan kaum Adam yang kurang paham akan hal yang beginian. Namun dari situ, saya jadi tahu letak perbedaannya. Sebagai editor, saya dan harap kawan-kawan yang lain, harus mengetahui hal yang seperti itu, walaupun jarang kita mendengarnya. Apabila saya tidak tahu perbedaannya, mungkin ketika mengedit, saya akan menghapus salah satunya, antara legging dan jegging, ini akibat ketidaktahuan saya. Nah dari artikel ini, saya ingat pesan dari pimpinan saya, wartawan itu berpikiran yang besar dan bergaul dengan orang-orang yang besar. Namun, jangan lupa, kita harus mencintai detail, termasuk mengetahui perbedaan legging dan jegging ini. Baiklah, jegging maupun legging sangat nyaman digunakan sehingga cocok untuk wanita yang ke­ sehariannya mempunyai banyak aktivitas, baik di luar maupun di dalam ruangan. Manakah yang kamu pilih? Jegging atau legging? n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id dan redaksilampost@yahoo.com dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Najwa Shihab, Putra Nababan, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Kepala Divisi Radio: Iwan Marliansyah. Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Umar Bakti. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Redaktur: Lukman Hakim, Muharam Candra Lugina, Padli Ramdan, Rinda Mulyani, Sri Agustina, Vera Aglisa, Wiwik Hastutii.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Asisten Redaktur: Abdul Gofur, Aris Susanto, Delima Natalia Napitupulu, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Iyar Jarkasih, Susilowati, Wandi Barboy.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya.

Liputan Bandar Lampung: Deni Zulniadi, Dian Wahyu Kusuma, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, Nur Jannah, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin. Liputan Jakarta: Hesma Eryani. Radio SAI-LAMPOST.CO. Redaktur: Isnovan Djamaludin. Asisten Redaktur: Ricky P. Marly, Sulaiman, Gesa Vitara. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Sudarmono (Redaktur), Rahmat Hidayat, Djadi Satmiko. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Staf Khusus Biro Daerah: M. Natsir (Koordinator).

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. M. Lutfi, Suprayogi, Musannif Effendi Y. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Mif Sulaiman, Sudiono, Ahmad Amri.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Business Development: Amiruddin Sormin. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Asisten Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


SUZUKI CARRY ST150 PICKUP THN 2009 HUB: PUTRA 0818 711125

ISUZU ENGKEL BOK NHR THN 2008 HUB: PUTRA 0818 711125

ISUZU ENGKEL BAK NHR55 THN 2008 HUB: PUTRA 0818 711125

ISUZU ELF ENGKEL BOK THN 2009 HUB: PUTRA 0818 711125

ISUZU ELF DOBEL THN 2008 HUB: PUTRA 0818 711125

DIJUAL MURAH L300 BOX TH 2002, PLAT BE, PJK HDP, KNDISI PRIMA, HUB. 0812.7960.7819

Kijang SGX 1997, bensin, hrg 80 jt nego Hub. 0813-6753-3331

Grand Livina 2009, type SU, abu2 metalik, hrg 115 jt nego Hub. 0813-6753-3331

Nissan Terano granroad hitam,2002, BE, Manual, hrg 110 jt Hub. 0856-5875-7775

CIVIC 2004 115 Jt, Nego/082182000318

Timor Dohc th 2000, htm,BE kodya,AC,PW,PS, Rp. 40 Jt/Ng Hub : 0858-3800-0800

Timor Sohc th 99,biru,BE kodya, AC,PW, PS,CL,remot Rp. 36 Jt/Ng Hub: 0858-3800-0800

Daihatsu Feroza th 94,htm,plat B, AC,PW,PS,siap pakai Rp.47 Jt/Ng Hub: 0858-3800-0800

AVANZA G 2008/BE/MT 118 Jt, Nego/Hp : 081379788382

Kijang LGX 2003 125 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

KIJANG 92,biru met ac,pr,rt,siap pke hub.0852.7900.7272

KUDA silver

CARY PICK UP,2006

INOVA 2007

ac,pr,siap pke,bsa tuker tambah hub.0813.6969.5555 2001

mesin sases,body mulus, siap kerja,hub.0852.7900.7272

type G silver,bensin,gres siap pke bs tker tambah.HP.0813.6969.5552

BALENO 2001 B MT 75 JT, Nego/0811723457

TAFT GT 4X4 1995 65 JT, Nego/0812722380

GRAND INOVA B G. 2.5 MT 2013 240 JT, Nego/081279200444

HONDA CITY 1996 /MT 57 JT, Nego/081279200444

FREED PSD 2010 175 JT, Nego/081379700700

BMW 318I AT LIMITED EDISION 2000 110 JT, Nego/081379700700

FORTUNER 2.7 2005 170 Jt, Nego/081379788382

Terrios TX 2008/BE/AT 135 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

Honda CRV 2005/BE/AT 125 Jt, Nego/Hp : 0821 81312930

Inova G 2008/B/MT 160 Jt, Nego/Hp : 0812 31380818

LAMPUNG POST

DAIHATSU GRAN MAX MINIBUS THN 2012 HUB: PUTRA 0818 711125

13 79 JT NEGO

89 JT NEGO

99 JT NEGO

95 JT NEGO

85 JT NEGO

110 JT NEGO

BAZAR MOBIL SECOND

85 JT NEGO

45 JT NEGO

SABTU, 14 NOVEMBER 2015

DAIHATSU GRAND MAX BOK THN 2010 HUB: PUTRA 0818 711125

Mitsubishi triton, putih, 2011, plat BD, Nego Hub. 0812-7415-6117

Mitsubishi TS, hitam, 2012, BE, Nego Hub. 0812-7415-6117

AVANZA G 08 BE MT 112 Jt, Nego/081272199150

Avanza Velloz 2012/ BE/AT 155 Jt, Nego/Hp : 081369630999

Jimny 2000 62 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

STRARLET 1990 crem,mlus,gres,ac,pr,sonsis, hub.0813.6969.5555

YARIS HITAM

KATANA 2009

type j ,th 2008 posisi d kalianda lampung selatan,085658779202

power strering,hijau,fulfar,ac,flek resing, ban besar,hub.0813.6969.5555

SUZUKI AURIO 2003 hitam ,bensin, siap pke 60 jta ngo hub. 0852.7900.7272

Terios 08 135 jt/081369530999

KIJANG KRISTA DIESEL 2000 B MT 97.5 JT, Nego/HP 081279200444

HONDA ACCORD B/2002/VTI 90JT, Nego/HP 081279200444

ALL NEW CIVIC 2009 BE MT BALIK DP 85 JT, Nego/081379700700

XENIA XI DELUXE 2010 105 JT, Nego/081274664617

Innova E 2006/BE/MT 115 JT, Nego/081274664617

GRANDMAX 2011 BE 1.3 65 JT, Nego/085279911893

GRANDMAX 2013 BE 1.3 75 JT, Nego/085279911893

Terios TS 2010 BE MT 135 Jt, Nego/081279200444

Honda CRV 2008/AT 188 Jt, Nego/Hp : 0821 81711978

Avanza G 2012/BE/MT 148 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Honda City VTEC 2007 125 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Avanza 2012/AT/Jok Kulit 157 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

Fortuner VNT 2012 B/MT 350 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

COROLLA 1997 TV AC Nego/082372506999

Avanza G 2012/BE/AT/50 RB 145 Jt, Nego / Hp : 0853 77389999

Suzuki SX 4 2009/B/AT 115 Jt, Nego/Hp : 0821 81711978

Avanza G 2011/BE/AT 125 Jt, Nego/Hp : 0813 79788382

Nissan March 2012 BE/MT 115 Jt, Nego/Hp : 0813 79788382

Kijang LX/BE/MT/PW/DB 75 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Honda Jazz 2004 BE/AT 110 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Jimni 4x4 trepes 82 45 jt 081369530999

Honda Jazz 2004/BE/AT + Audio 99 Jt, Nego/Hp : 0852 73836499

Inova G 2011/BE/MT/Hitam 173 Jt, Nego/Hp : 085273836499

Honda CRV 2001/BE/AT 95 Juta, Nego/Hp : 0823 77180502

Jimny 4x4 Offroad 88 Juta, Nego/Hp : 0853 77389999

AVANZA E 2012 B MT 135 JT, Nego/082182000318

BMW 328I M40 1990 MT 45 JT, Nego/ 082282000318

BMW 318 MT 28 JT, Nego/082182000318

JAZZ TRIPTONIK 2008. PJK BARU KM RENDAH, Nego/085273836499

KARIMUN GX 2005 BE MT 72 Jt, Nego/085669605480

XENIA Xi FAMILY 2011 BE MT Nego/110 082114082388

FORTUNER DIESEL VNT 2012 BE KM 18 RB 330 Jt, Nego/085669605480

KRISTA DIESEL 2002 115 Jt/0856609605480

CL FREED 09 163 Jt, Nego/081377689090

INOVA SOLAR 2012 225 Jt, Nego/081377689090

MEA HYUNDAY ACCENT 45 Jt, Nego/081377689090

HONDA CITY MT 2008 BE KOTA Nego/081379203099

VIOS 2004 AT/ BE 1013 AR 95 Jt, Nego

BMW 320MT 1995 58 Jt, Nego/082182000318

ALTIS G 2005 MT 135 Jt, Nego/082176808888

L300 2008 105 Jt, Nego/082176808888

HONDA CITY TYPE 7 2001 BE 85 Jt, Nego/08117223835

INOVA NEW MODEL 2011 B PJK PANJANG DP 45 Jt/ANG 4, 730 JT X 47 081357097888

INNOVA V 2006 m/t Bensin, BE 444 DI, km 125rb, Hub. 0812-10592000

Xenia 2012, type M 1000 Cc, putih mutiara, 118 jt nego, 0813-6753-3331

HONDA CITY VTECH TH’2004, PLAT B, WARNA CHAMPAGE, HRG 95 JT NEGO. SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

LUXIO TYPE X TH’2010, SILVER, PLAT BE, HARGA110 JT NEGO. SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

HONDA JAZZ VTEC’2005, PLAT BE, MERAH TRIPTONIC, MATIC, HARGA 105 JT NEGO SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

DAIHATSU TERIOS TX ADVANTURE TH’2011, HITAM, MATIC, 155 JUTA NEGO SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

JIMNY’87 FULL OFFROAD 4 X 4, AC, POWER STERING, BAN KOMODO, PLAT H, HRG 80 JT NEGO. HUB. 0813.6953.0999

DAIHATSU GRAND MAX’2011 TYPE O OPTIMA MINIBUS, PLAT BE KODYA, SILVER, HARGA 90 JT NEGO. HUB. 0813.6953.0999

APV TYPE GL’2012, HITAM, PLAT BE, HARGA 105 JUTA NEGO. HUB. 0813.6953.0999

INNOVA THN 2006 TYPE G, 2000CC, NEGO. HUB.081369086655

TOYOTA ALTIS G BE MT 175 Jt, Nego/081271846218

Espass 1.3 2003 BE 55 Jt, Nego/08117223835

FORTUNER 2.7 BENSIN 2OO5 IST 275 Jt, Nego/081379788382

FANTHER BOX 2008 Nego/082379203099

GRAND LIVINA XV 2011/12 BE MT KM 20 RB 135 Jt, Nego/085377389999

HONDA CRV 2.0 MT 2002 BE KM RENDAH 110JT 08117223835

HONDA STEAM 2002 Nego/081272846281

55 JT NEGO

DAIHATSU GRAND MAX BV MINIBUS THN 2011 HUB: PUTRA 0818 711125

FORTUNER 2011 BE MT KM 60 290 Jt, Nego/085377389999

KIJANG LSX DIESEL 2001 79 JT 081367939779


Sabtu, 14 November 2015

HUMANIORA

LAMPUNG POST

Manajemen Beasiswa Dosen Diperbaiki

Hari ini Arsada Lampung Rakerwil ASOSIASI Rumah Sakit Daerah (Arsada) Provinsi Lampung, Sabtu (14/11), menggelar rapat kerja wilayah (rakerwil) di Ballroom Hotel Horison, Bandar Lampung. Ketua Arsada Lampung, Torri Duet Irianto, mengatakan hari ini akan hadir sekitar 12 direktur rumah sakit umum kabupaten/kota se-Provinsi Lampung serta beberapa rumah sakit swasta. Dalam rakerwil tersebut akan dibahas berbagai permasalahan yang dihadapi oleh rumah sakit daerah ataupun swasta, baik dalam pelayanan maupun fasilitas dan SDM. “Kami akan mencoba menjaring berbagai permasalahan rumah sakit kabupaten/kota, mulai dari pelaksanaan program BPJS, keluhan pasien, hingga peraturan-peraturan baru, seperti pengadaan barang dan jasa melalui ekatalog,” ujar Torri kepada Lampung Post, Jumat (13/11). Menurut dia, dalam rakerwil yang rencananya dihadiri Ketua Dewan Penasihat Arsada Pusat, Umar Wahid, ini juga akan mencari solusi berbagai permasalahan yang dihadapi pihak rumah sakit. “Akan coba kami carikan solusinya dan jika memang nanti membutuhkan koordinasi dengan pemda, baik provinsi maupun kabupaten/kota. Kami juga akan meneruskannya ke masing-masing kepala daerah,” kata Torri. Sebagai kegiatan pendukung, Arsada Lampung juga mengadakan seminar manajemen rumah sakit, simposium kanker, dan simposium radiografi kedokteran gigi, serta expo alat-alat kesehatan dan laboratorium. Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari, hingga Minggu (15/11). Ketua Gabungan Perusahaan Alat-Alat Kesehatan dan Laboratorium (Gakeslab) Lampung Heridian mengatakan siap berpartisipasi dalam Rakerwil Arsada Lampung. (*1/S1)

14

Kemenristek Dikti juga mendorong para profesor agar lebih produktif menghasilkan riset inovasi. RUDIYANSYAH

n MI/RAMDANI

SEKOLAH KOLONG. Anak-anak belajar di sekolah kolong jalan layang tol Kali Jodo, Jakarta Utara, Rabu (11/11). Pemprov DKI Jakarta menargetkan pada 2016 seluruh bangunan atau gubuk yang berada di bawah jalan layang akan dibersihkan sehingga DKI Jakarta bebas bangunan liar.

Syair Malam Puisi untuk Pahlawan

Google-Intel Uji Coba UN di Daerah Pelosok

KOMUNITAS Malam Puisi Bandar Lampung memperingati Hari Pahlawan dengan mengundang para pencinta puisi di malam puisi bertajuk Melawan Ilusi Perjuangan, di Kedai Union, Jalan Teuku Umar, Rabu lalu. Acara yang dimulai pada pukul 19.30 ini diikuti puluhan peserta dari anggota aktif Malam Puisi Lampung, serta tamu undangan Kosakata Universitas Lampung (Unila), UKMBS Malahayati, Jendela Lampung, dan Rhapsody. Setiap peserta yang hadir malam itu memiliki kesempatan untuk membacakan puisi di panggung. Malam puisi berlangsung khidmat, syair-syair tentang perjuangan disampaikan dengan diiringi petikan gitar. Kegiatan dengan jargon “Datang, dengar, dan bacakan puisimu” itu juga terbuka untuk umum. Salah satu peserta Ihs a n , m a h a s i s wa I A I N Raden Intan Lampung, Jurusan Komunikasi Dak-

PERUSAHAAN Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) Google dan Intel akan terlibat dalam ujian nasional 2016, terutama pada daerah terpencil. “Hasil pertemuan kami dengan Google dan Intel sepakat akan diadakan program percontohan pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer untuk daerah terpencil,” ujar Staf Ahli Mendikbud Bidang Inovasi dan Daya Saing Ananto Seta, saat ditemui usai menghadiri pertemuan Global Education Symposium (GES), di Mountain View, Rabu (11/11). Program percontohan tersebut akan diselenggarakan di tiga tempat di daerah terpencil, yakni di daerah kepulauan, daerah di tengah hutan, tetapi di pulau yang besar, dan di dekat pegunungan. “Daerah di tengah hutan tetapi di pulau besar, misalnya, di Kalimantan. Sementara yang daerah terpencil di dekat pegunungan bisa diselenggarakan di Papua,” ujar dia.

wah, membacakan puisi berjudul Wakil Rakyat. “Disini saya bukan sok pintar untuk orasi, tapi saya hanya menyalurkan keresahan lewat puisi. Saya resah karena begitu banyak tangis di pelosok negeri, mereka malah sibuk mencari koalisi bukan solusi.” Suara Ihsan lantang memecah malam yang makin gulita. Namun, suasana di Kedai Union bertambah riuh dan hangat. Secara bergantian, para peserta membacakan puisi-puisi bertema perjuangan. Aktivis Malam Puisi Bandar Lampung, Muntia Hartati, mengatakan memperingati Hari Pahlawan tidak hanya dengan aksi turun ke jalan, tetapi juga bisa diperingati dengan cara berbeda, salah satunya lewat puisi. “Peringatan Hari Pahlawan lewat seni bisa menyentuh. Syair-syair perjuangan para pahlawan dulu dan masa kini bisa dihayati lebih dalam,” ujar Muntia. (PKL/S1)

Program tersebut akan diintegrasikan dengan proyek balon Google yang baru terjalin. Proyek balon Google bertujuan menyebarkan koneksi internet dari angkasa menggunakan balon udara. “Sementara untuk Intel, akan menyediakan p e r a n g k a t n ya k a r e n a di daerah terpencil infrastruktur belum baik, kemungkinan besar akan dibangun panel surya,” kata dia. J i k a p rog r a m te r s e but berhasil, ujar Seta, pihaknya akan melanjutkan program tersebut. “Kalau di daerah terpencil yang sulit dijangkau saja bisa, tentu akan mudah melakukan program di daerah yang lebih baik infrastrukturnya,” ujar dia. Kepala Pusat Penilaian Pendidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nizam mengatakan penerapan TIK dapat mengurangi kesenjangan mutu pendidikan antarsekolah dan daerah. (ANT/S1)

D

IREKTUR Jenderal Sumber Daya Iptek dan Dikti Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) Ali Ghufron mengatakan manajemen beasiswa dosen akan diperbaiki sesuai penguatan prioritas negara. Artinya, universitas dan jurusan yang akan dituju disesuaikan dengan kebutuhan dalam negeri, terutama menyangkut program pembangunan nasional yang dicanangkan pemerintah melalui Nawacita. “Beasiswa harus diarahkan ke sana agar bisa mendapatkan insinyur yang pas. Termasuk beasiswa di bidang kemaritiman,” ujarnya saat jumpa pers di Jakarta, Jumat (13/11). Ali menjelaskan pihaknya juga akan mengupayakan pencarian sumber dana beasiswa selain dari APBN. Semisal, membuat proyek penelitian berbasis inovasi yang hasilnya bisa dikerjasamakan dengan universitas di negara tujuan. Terkait hal itu, Kemenristek Dikti juga sudah mengirimkan surat edaran ke seluruh perguruan tinggi di Tanah Air untuk mendorong para profesor agar lebih produktif menghasilkan riset inovasi. “Kami harapkan profesor harus lebih produktif. Jadi, kami tidak hanya mengandalkan APBN untuk masalah beasiswa ini,” katanya.

Dia menyebutkan anggaran beasiswa dosen di APBN 2016 belum ditetapkan. Sementara beasiswa yang sedang berjalan saat ini mencapai Rp700 miliar sampai Rp800 miliar.

Tidak Disetop Di sisi lain, Ali memastikan beasiswa pascasarjana dosen, baik dalam maupun luar negeri, tidak dihentikan. Penghentian beasiswa pendidikan pascasarjana luar negeri (BPPLN) lebih disebabkan yang bersangkutan tidak memenuhi syarat perpanjangan. “ Ya n g b a n y a k j a d i masalah memang soal perpanjangan. Sering mereka keasyikan di luar negeri, jadi lupa kewajibannya belajar,” kata dia. Berdasar hasil rekapitulasi perpanjangan di 2015, sebanyak 97 dari 2.474 penerima BPPLN tidak lolos perpanjangan. Salah satu indikatornya ditentukan oleh kemajuan studi pada semester sebelumnya. Direktur Kualifikasi Sumber Daya Manusia Iptek dan Dikti Mukhlas Ansori mengungkapkan mahasiswa S-2 dan S-3 yang terbukti melanggar peraturan akan dikenakan sanksi pengembalian biaya selama masa studi. “Kalau masalahnya dia tidak mampu secara akademik tidak kena sanksi. Sanksi itu kalau dia lalai kewajiban karena berbisnis di luar negeri.” (MI/S1) rudiyansyah@lampungpost.co.id


inspirasi

Sabtu, 14 November 2015

LAMPUNG POST

Si Pakar Senyawa Sintetis Organotimah (IV) Indonesia Dia bahkan menjadi guru besar termuda dari 54 guru besar di Unila saat itu. DELIMA NAPITUPULU

H

IDUPNYA pas-pasan. Atas tawaran seorang teman, setiap hari Sutopo Hadi mendorong gerobak menjual es pisang ijo atau es palu buntung, makanan khas orang Makassar. Sedari pagi, ia berkeliling di kampungkampung nelayan daerah pesisir Bandar Lampung. Bersamaan dengan kumandang azan magrib, Hadi mendorong gerobak es pulang ke rumah. Meski kulitnya menjadi legam, Hadi cukup puas. Dalam sehari ia bisa me­ ngantongi Rp15 ribu. Walau mendapat beasiswa Supersemar, ketika itu nilainya hanya Rp25 ribu/bulan, tidak cukup untuk biaya kuliah dan sekolah adik-adiknya. Menurut Hadi, ayahnya, Ngadimi, bersama ibunya, Jaminem, awalnya menjadi

buruh tani di sebuah desa di Banyuwangi, Jawa Barat. Mereka mengambil upah dengan menggarap lahan milik orang. Di akhir 1970, ayah Hadi memutuskan pindah ke Tulangbawang, Lampung. Ketika kuliah di Unila, dia membawa serta dua adiknya yang sekolah di SMAN 2 Bandar Lampung. Mereka menyewa satu kamar di Gang Haji Husin, Durian­ payung, Bandar Lampung. Ayahnya rutin mengirimkan uang untuk biaya hidup mereka bertiga. “Sampai saya duduk di semester IV, keuangan keluarga cukup baik. Namun, sejak semester V, keadaan berubah total. Bisa dibilang, ayah bangkrut. Ketika itulah saya berjualan es agar tidak putus kuliah dan adik-adik tidak putus sekolah,” ujarnya. Berjualan es keliling ternyata tidak cukup memenuhi kebutuhan hidup mereka bertiga, apalagi biaya indekos makin naik. Akhirnya, kamar sempit itu mereka tinggalkan. Mereka bertiga menjadi marbut di Masjid Al Awwal, Gang Kiwi, Kedaton, Bandar Lampung.

Profesor Termuda Hadi melanjutkan studinya ke University Queensland Brisbane, Australia, dan mencapai gelar ma­gister pada 2000. Di tahun yang sama dan pada universitas yang sama pula, Hadi meneruskan pencapaian jenjang akademiknya hingga memperoleh gelar doktor pada 2003. Hingga akhirnya pada

foto: lampung post/dok.

Maret 2011 dia dikukuhkan sebagai guru besar Jurusan Kimia, FMIPA, Unila, pada usianya yang ke-39 tahun.Di usianya yang ke-39, dia dikukuhkan sebagai guru besar bidang kimia anorganik. Dia bahkan menjadi guru besar termuda dari 54 guru besar di Unila saat itu. Dalam orasi ilmiahnya pada Maret 2011, dosen Jurusan Kimia, FMIPA, Unila, itu mengangkat tema Pemanfaatan aplikasi senyawa organotimah (IV) karboksilat sebagai bahan obat berbasis logam masa depan. “Sebagai yang termuda, saya punya beban tersendiri dalam menyandang beban ini. Namun, saya akan buktikan tidak hanya dengan karya ilmiah, karya yang dapat saya abdikan kepada khalayak. Itu janji saya,” kata ayah lima anak yang lahir di Banyuwangi, 15 April 1971, tersebut. Menurut dia, senyawa sintetis yang ia teliti mampu menjadi pestisida ampuh bagi penyakit jamur pada tanaman serta berpotensi meme­rangi kanker pada manusia. Profesor Hadi kini menjadi satu-satunya pakar senyawa sintetis organotimah (IV) di Indonesia. Rekan sejawatnya, Ismunandar, dari Kimia, FMIPA, Universitas Indonesia, telah memasuki usia senja hingga praktis tidak lagi aktif meneliti. Organotimah yang merupakan senyawa sintetis ini dapat digunakan menjadi pestisida biokimiawi. Menurut suami dari Sri Endah Purwaning­rum ini, dengan penelitian tingkat lanjut, organotimah karboksilat dapat digunakan sebagai salah satu bahan obat bagi umat manusia. “Sebagai senyawa antikanker masih dalam penelitian tahap kedua. Pertama, tahap in vitro atau pengujian pada laboratorium, tahap kedua adalah in vitro atau

Prof Sutopo Hadi, MSc, PhD pengujian pada binatang percobaan. Saya baru pada tahap ini.” Untuk diujikan ke manusia, perlu penelitian cukup lama dari penelitian klinik dengan seorang pasien hingga penelitian klinik dengan pasien yang lebih banyak. Setelah tahap-tahap ini dilalui, barulah bisa diproduksi industri secara masif. “Untuk penelitian organotimah karboksilat sebagai pestisida telah mencapai tahap akhir. Saya akan mencari dana agar penelitian ini dapat diterapkan kepada masyarakat, terutama petani,” kata dia. (S1) delima@lampungpost.co.id

15


hiburan

Sabtu, 14 November 2015

Prisia, Duta Indonesian Women for Energy Kampanye ini berusaha memberdayakan perempuan untuk memperluas akses energi dengan teknologi bersih di daerah terpencil. RUDIYANYSAH

A

KTRIS Prisia Na­ sution in­ gin menyebar­ kan kesadaran pentingnya pe­ merataan akses energi di Tanah Air, setelah ditunjuk menjadi duta kam­ panye Indonesian Women for Energy oleh yayasan nir­ laba Kopernik. Kampanye ini ber­ usaha memberdaya­ kan perempuan untuk memperluas akses energi dengan teknologi bersih di daerah terpencil. Prisia membandingkan situasi kon­ tras antara Ibu Kota yang fasili­ tasnya lengkap dengan pedalaman yang belum punya akses listrik. “Pengalaman saya jalan-jalan ke pelosok, mencoba seminggu hidup tanpa listrik,” kata Prisia di Jakarta, ba­ ru-baru ini. “Sementara kalau di Jakarta, AC rusak sedikit saja sudah mengeluh.” Dia berharap makin banyak masyarakat di kota besar yang sadar dan peduli bahwa

masih banyak saudara yang hidup dalam keter­ batasan. “Bagaimana kita dari (wilayah Indo­ nesia) barat (yang dekat dengan pemerintah) dapat mendorong akses pemerataan ke timur,” ujar Prisia. Di dunia iklan, Prisia baru saja menyelesai­ kan pengambilan gambar untuk sebuah iklan di Pulau Padar, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Jauhnya lokasi tidak menjadi masalah bagi Prisia karena ia tahu bagaimana menjaga kondisi tubuh. Prisia sendiri mengaku punya masalah gastric yang sering membuat ulu hati terasa tidak nya­ man. Namun, ia tetap bisa beraktivitas karena memang selalu siap berbagai macam produk herba yang biasa dibawanya. “Aku malah sangat menghindari produk kimia. Sabun mandi atau untuk perawatan muka sebisa mungkin tanpa yang ada chemicalnya,” kata dia. “Obat-obatan herbal itu yang saset kan quite handy tuh untuk yang masuk angin, kembung, atau apa gitu.” Mulai dari jamu sampai minyak angin men­ jadi andalan Prisia ketika ia akan melakukan perjalanan yang cukup jauh. Namun, ketika tidak sedang terburu-buru, Prisia mengaku dia juga biasa mengonsumsi jamu buatan sendiri. “Gerusin kunyit sendiri jadi kunyitnya benerbener dimakan sama air untuk bikin darah lancar. Ada jamu untuk kolesterol juga dan lain-lain,” kata dia. (ANT/S2)

LAMPUNG POST

1

2 Menteri Sudirman Said Dipanggil KPK

KOMISI Pemberantasan Korupsi memanggil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said. Dia akan dimintai keterangan dalam kasus dugaan suap terkait usulan penganggaran proyek pembangunan infrastuktur energi baru dan terbarukan tahun anggaran 2016 di Kabupaten Deiyai, Papua. Sudirman akan menjadi saksi buat tersangka Rinelda Bandaso. Rienalda adalah sekretaris pribadi Dewie Yasin Limpo, anggota DPR sekaligus tersangka penerima suap di kasus ini. “Iya, saksi untuk tersangka RB,” kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati di kantornya, Jakarta Selatan, Jumat (13/11). (NASIONAL)

3 Obama Ucapkan Selamat pada Aung San Suu Kyi

PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Barack Obama memberi selamat kepada pemimpin oposisi Myanmar Aung San Suu Kyi, terkait pemilu. Dalam sambungan telepon, Obama juga berbicara kepada Presiden Myanmar Thein Sein. Obama memuji Thein Shein yang bisa menjaga partisipasi rakyat Myanmar dalam pemilu bersejarah ini. “Dua pemimpin membahas pentingnya semua pihak untuk menghormati hasil resmi saat diumumkan. Presiden Obama juga menyebutkan semua pihak di Myanmar untuk bekerja sama dalam membentuk pemerintahan yang inklusif dan mewakili kepentingan rakyat,” ujar pernyataan Gedung Putih, seperti dikutip Xinhua, Jumat (13/11). (INTERNASIONAL)

rudiyansyah@lampungpost.co.id

Tara Basro Nominator Pemeran Utama Terbaik FFI 2015 “Saya kaget, enggak nyangka. Buat saya masuk nominasi itu menjadi tanggung jawab untuk da­ pat main lebih dan menghasilkan karya lebih baik lagi,” ujar Tara di Jakarta, Kamis (12/11) malam. Tara pun mengaku tidak per­ nah memikirkan untuk menda­ pat penghargaan ataupun masuk nominasi. Sebab, bagi dia yang paling penting saat ini adalah da­

pat terus berkarya dan menikmati semua proses yang dijalaninya sebagai aktris. Tara berharap filmnya yang baru akan diputar di Indonesia pada Februari 2016 ini memiliki efek emosional pada semua pe­ nonton yang menyaksikan. “Yang paling penting itu penonton punya hubungan ke filmnya. Buat aku itu adalah hal yang memuaskan,”

ujar dia. Di malam puncak penghargaan FFI yang digelar pada 23 Novem­ ber nanti, Tara Basro akan ber­ saing dengan nomine lainnya di kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik, seperti Adinia Wirasti (Kapan Kawin?), Chelsea Islan (Di Balik ‘98), Dewi Sandra (Air Mata Surga), dan Marsha Timothy (Nada untuk Asa). (MTVN/S2)

Akhir Pekan, Emas Melemah Jadi Rp549 Ribu/Gram

GERAK-GERIK harga emas milik PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada perdagangan di sepanjang pekan ini terpantau stabil di posisi Rp550 ribu/gram. Sayangnya, pada penutupan perdagangan di akhir pekan ini emas melemah menjadi Rp549 ribu/gram. Sementara harga pembelian kembali (buy back price) berada di posisi Rp472 ribu/gram. Mengutip laman Logam Mulia milik Antam, Jumat (13/11), untuk pembelian emas dengan ukuran 10 gram, harganya adalah Rp515 ribu/gram atau setara dengan Rp5,15 juta. Untuk pembelian emas dengan ukuran 25 gram, harganya Rp512 ribu/gram atau setara dengan Rp12,8 juta. (EKBIS)

n MI

KEBAHAGIAAN dirasakan aktris Tara Basro. Selain film yang di­ bintanginya, A Copy Of My Mind, mendapatkan tujuh nominasi di Festival Film Indonesia (FFI) 2015, Tara juga masuk nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik FFI 2015. Bagi Tara, ini adalah n o mine pertamanya setelah memerankan sekitar enam film layar lebar.

16

n MI


SEPAK BOLA

sabtu, 14 november 2015

LAMPUNG POST

17

Gol Rodriguez Nodai Rekor Cile Kolombia menjadi tim pertama yang menghentikan rentetan tujuh kemenangan Cile. MUHARRAM CANDRA LUGINA

R

EKOR 100 persen Cile di praPiala Dunia 2018 akhirnya terhenti di tangan Kolombia. Juara Copa Amerika itu tak mampu mempertahankan keunggulan dan akhirnya imbang dengan Kolombia 1-1 dalam laga ketiga kualifikasi zona Amerika Selatan. Bermain di Stadion Nasional, Santiago, Jumat (14/11) WIB, gelandang Bayern Muenchen Arturo Vidal membuat tuan rumah unggul lebih dulu jelang jeda. Namun, pada menit ke-68, pemain kunci Kolombia James Rodriguez membobol gawang Claudio Bravo sekaligus membuat skor 1-1 sebagai hasil akhir. Bagi Rodriguez, ini merupakan kado spesial di laga comeback-nya pascacedera. Apalagi, golnya tersebut juga menghentikan rentetan kemenangan The Reds dalam tujuh pertandingan beruntun, termasuk di final Copa Amerika ketika me­ reka menang adu penalti dengan Argentina. Pelatih Cile, Jorge Sampaoli, meng­ akui kegigihan anak-anak didik Jose Pekerman menjadi kelebihan yang tidak dimiliki pasukannya di laga kandang itu. Amat terlihat di paruh kedua bahwa Kolombia ngotot men­ cetak gol balasan, sedangkan timnya lebih santai. “Hasil ini sangat adil karena Ko-

lombia bermain seolah ini adalah pertandingan terakhir yang menentukan nasib mereka. Di babak kedua, kami merasa kalah segala­ nya, termasuk dari segi kebugaran,” kata Sampaoli. Dengan berbagi poin, Cile tertahan di peringkat kedua klasemen sementara dengan nilai 7. Mereka tak mampu menempel Ekuador yang akhirnya menjadi satu-satunya tim yang selalu menang hingga laga ketiga kualifikasi setelah di laga lain menang 2-1 atas tamunya Uruguay.

Dengan waktu istirahat yang mepet, bukan tidak mungkin Argentina dan Brasil bakal kehilangan poin penuh pada laga itu Sementara bagi Los Cafeteros, tambahan satu poin ini belum cukup bagus untuk mengangkat mereka ke empat besar. Rodriguez dkk masih berada di tangga kelima dengan empat poin serta masih berpeluang turun jika muncul pemenang di laga lainnya.

Ditunda Brasil menjadi tim paling berpe-

n AP/LUIS HIDALGO

AMANKAN GAWANG. Kiper Kolombia, David Ospina, melompat untuk menepis bola sepakan pemain Cile pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Conmebol di Stadion Nasional, Santiago, Jumat (14/11) WIB. Laga berakhir imbang 1-1.

luang menggeser posisi Kolombia jika menang atas musuh bebuyutan Argentina, Sabtu (14/11) pagi ini. Laga dua kiblat sepak bola dunia itu seharusnya dilangsungkan kemarin, tetapi terpaksa ditunda karena hujan deras mengguyur Estadio Monumental, Buenos Aires. Situasi ini tentunya merugikan kedua tim. Pasalnya, Brasil sudah harus melawan Peru pada Rabu (18/11), sedangkan Argentina bertamu ke markas Kolombia pada hari yang sama. Dengan waktu istirahat

yang mepet, bukan tidak mungkin Argentina dan Brasil bakal kehilang­ an poin penuh pada laga itu. Jika hal itu sampai terjadi, Argentina pantas merana. Pasalnya, mereka sudah terpuruk di papan bawah klasemen karena baru mengoleksi satu poin usai melakoni dua laga. Posisi Brasil lebih baik. Usai melakoni dua laga, Tim Samba berada di peringkat kelima dengan tiga angka. (MI/MTVN/R6)

Timnas Hungaria. Meskipun demikian, kiper berusia 39 tahun tersebut tidak ingin terlena meski unggul gol yang dicetak di kandang lawan. Hanya berselang tiga hari, pasukan Bernd Storck harus kembali bentrok de­ ngan skuat Per-Mathias Hogmo di leg dua play-off, Senin (16/11) dini hari WIB. “Kemenangan ini sangat penting, tapi kami harus cepat pulih dan fokus ke leg kedua. Kami belum sepenuhnya lolos ke Piala Eropa 2016,” katanya. Jika mampu mempertahankan keunggulan atau minimal imbang di leg dua, Hungaria akan menjalani turnamen akbar perdana mereka

lulu@lampungpost.co.id

musim, megabintang asal Argentina membawa Barcelona meraih treble musim lalu. Sementara Ronaldo tidak membantu Madrid meraih gelar pada musim lalu. “Anda berhasil memenangkan kompetisi. Anda mampu meraih gelar Liga Champions. Anda juga memenangkan liga. Ia sudah memenangkan dalam segala hal,” kata Ronaldo. “Musim lalu mungkin menjadi musim terbaik dalam karier saya. Saya telah menjadi pencetak gol terbanyak di Eropa, tetapi ini semua tentang pemilihan suara. Saya harus jujur jika saya tidak pernah mengkhawatirkan itu. Saya sudah berulang-ulang mengatakan saya belum pernah memenangkan gelar sebanyak tiga kali,” kata mantan pemain Manchester United itu.

Bolivia vs Venezuela

1

Cile vs Kolombia

2

Ekuador vs Uruguay

3 2 1 1

Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Palestina vs Malaysia

8

UEA vs Timor Leste

0 0

Grup B 3

Australia vs Kirgistan

5

Tajikistan vs Bangladesh

12 0

Tiongkok vs Bhutan Maladewa vs Hong Kong

India vs Guam

0

Grup E 0

Singapura vs Jepang

3

3

Afghanistan vs Kamboja

0

Grup F

Grup A 6

Iran vs Turkmenistan 1

1

1 0

0

4

Thailand vs Taiwan

2

Grup G 4 7

Korsel vs Myanmar Lebanon vs Laos

0 0

Grup H 0

Filipina vs Yaman

1

3

Uzbekistan vs Korea Utara

1

1

BELUM adanya perpanjangan kontrak yang berakhir 2016 kian menguatkan spekulasi jika Pep Guardiola akan hengkang dari Bayern Muenchen pada akhir musim 2015—2016. Kondisi itu dimanfaatkan dua klub Liga Primer, Manchester City dan Manchester United, dikabarkan tertarik untuk menggaet Guardiola. Spekulasi ini membuat bek Muenchen, Jerome Boateng, gusar. Untuk itu, ia meminta agar Guardiola memperpanjang kontraknya. “Pastinya. Saya pikir, kami mengharapkan ia memperpanjang kontrak. Kami ingin masalah ini jadi jelas,” ujar Boateng. Menurut laporan, Muenchen sudah menawarkan kontrak baru kepada Guardiola pada Rabu (11/11) waktu setempat. Demi mempertahankan mantan pelatih Barcelona itu, pihak manajemen Die Roten bahkan memberikan tawaran gaji 17 juta poundsterling atau sekitar Rp352 miliar per tahun. (MTVN/O1)

setelah keikutsertaan di Piala Dunia 1986. Sementara bagi Norwegia, pe­ luang ke Prancis tahun depan belum sepenuhnya tertutup. Apalagi, sejarah mengatakan mereka justru lebih berpeluang membalikkan keadaan di leg dua dengan tak pernah kalah dalam lima duel terbaru kedua tim (tiga imbang, dua menang). Terakhir kali Norwegia berlaga di panggung Eropa ialah pada 2000 lalu. Meski terlempar di fase grup, mereka sempat mengagetkan dunia dengan mengalahkan Spanyol 1-0. (MI/O1)

Sementara itu, sinar CR7 di Liga Primer Inggris belum luntur. Buktinya, sederetan tim siap menampung sang pemain.Salah satu yang berniat mendatangkan Ronaldo ialah Chelsea. Saking niatnya, bos Chelsea Roman Abramovich siap mengguyur Ronaldo dengan mahar fantastis. AS memberitakan The Blues kabarnya sudah menyiapkan dana lebih dari 100 juta pounds. Untuk memuluskan keinginannya, Abramovich siap menjual Eden Hazard, Oscar, dan Nemanja Matic. (MTVN/O1)

4

Grup D

Boateng Ingin Guardiola Bertahan

Isyaratkan Bertahan di Roma KIPER Wojciech Szczesny mendapat banyak kesempatan bermain sebagai starter setelah bergabung AS Roma pada musim 2015—2016 dengan tampil 13 kali di berbagai kompetisi. Kiper asal Polandia itu pun senang dengan situasi itu, tetapi untuk memermanenkan kontraknya di I Giallorossi akan diambil setelah ajang Piala Eropa 2016. “Saya akan memutuskan masa depan saya setelah Piala Eropa. Saya merasa lebih baik menjadi starter bersama Roma, meskipun mereka hanya berstatus runner-up Seri A musim lalu. Ketimbang menjadi cadangan di Liga Primer Inggris,” kata pemain yang dipinjamkan Arsenal itu. (MTVN/O1)

CR7 Sebut Messi Pantas Raih Ballon d’Or 2015 MEGABINTANG Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tampil sangat apik pada musim 2014—2015. Tak tanggung-tanggung, ia mencetak 61 gol di seluruh ajang pada musim lalu. Pemain yang dijuluki CR7 itu bangga melihat catatan impresifnya tersebut. Namun, pemain asal Portugal itu pesimistis dengan pe­luangnya memenangkan Ballon d’Or 2015. Ia justru percaya penghargaan terbaik dunia itu pantas diraih rival beratnya, Lionel Messi. “Sejujurnya, saya pikir Messi akan menang tahun ini. Ia sudah memenangkan banyak piala pada musim lalu. Itu bergantung de­ngan penilaian orang-orang,” ujar Ronaldo. Jika menilik prestasi keduanya pada musim lalu, Messi memang unggul jauh dari Ronaldo. Meski hanya mencetak 58 gol sepanjang

Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol

Grup C

Hungaria Sibak Peluang Lolos ke Prancis HUNGARIA membuka lebar peluang lolos ke Piala Eropa 2016 di Prancis. Modal penting dipetik tim berjuluk The National Eleven saat mempermalukan tuan rumah Norwegia 1-0 di Stadion Ullevaal, Oslo, Jumat (13/11) dini hari WIB, pada leg pertama play-off Piala Eropa 2016. Satu-satunya gol tim tamu dicetak Laszlo Kleinheisler pada menit ke26 yang merupakan gol pertama di laga debutnya bersama tim nasional senior. Bagi Hungaria, kemenangan ini merupakan yang pertama atas Norwegia dalam 34 tahun terakhir. Catatan tersebut pun menjadi tinta emas bagi Gabor Kiraly yang malam itu memainkan laga ke-100 bagi

selintas

Ribery segera Merumput

Lionel Messi n AP/TONY GUTIERREZ

KABAR baik didapat Bayern Muenchen. Setelah lama absen karena cedera, Franck Ribery memberi konfirmasi sudah mulai fit. Bahkan, pesepak bola asal Prancis itu menyatakan bisa kembali tampil dalam waktu dekat. Ribery sudah masuk ruang perawatan sejak Maret 2015. Ketika itu, Ribery harus dioperasi karena cedera ankle saat menghadapi Shakhtar Donetsk di kancah Liga Champions. “Ini merupakan masa-masa paling sulit dalam karier saya. Sulit karena Anda tidak mengetahui kapan dan bagaimana situasi ini n AFP/CHRISTOF STACHE akan berjalan. Namun, jangan khawatir, saya akan bugar kembali,” ujar pesepak bola berusia 32 tahun itu. (MTVN/O1)


OLAHRAGA

sabtu, 14 november 2015

Bulu Tangkis Optimistis Atasi Kepri TIM bulu tangkis beregu putra dan putri Lampung optimistis meraih kemenangan saat ber­ hadapan dengan Kepulauan Riau pada pertandingan per­ tama Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) IX di GOR Orom, Pang­ kalpinang, Bangka Belitung, Sabtu (14/11). Di beregu putri, Lampung lebih dahulu menurunkan Aulia di tunggal pertama, Nur Aisyah (tunggal kedua), dan Fitri Khoirunisa (tunggal ketiga). Sementara di sektor ganda diperkuat Ririn/Nur Aisyah (ganda pertama) dan Diana/Fitri (ganda kedua). Sementara di beregu pu­ tra, Aji Irfano akan meng­ awali perjuangan sebagai tunggal pertama. Sementara tunggal kedua Abdul Karim Hidayat dan Tungki Ari­ wibowo di tunggal ketiga. Sementara sektor ganda menurunkan Anggrigi Habi­ bi/Dwi Kurniawan (ganda pertama) dan Tungki/Abdul Karim (ganda kedua). Selain Kepri, tim beregu bulu tangkis putri juga akan bersua tim Sumatera Selatan pada pertandingan kedua pada hari yang sama. Menurut Eko, peluang tim putra dan putri meraih ke­ menangan dari Kepri cukup besar. Hal itu mengacu pering­ kat para atlet Lampung yang berada di atas atlet lawan. “Secara matematis seharusnya kita bisa menang, terlebih di beregu putra yang meru­ pakan unggulan ketiga pada pertandingan Porwil ini,” kata Eko, di Pangkalpinang, Bangka Belitung, Jumat (13/11). Saat melawan tim Sumsel diperkirakan harus bekerja keras. Apalagi, Sumsel merupa­ kan unggulan pertama. “Tapi saya minta pemain untuk tetap berjuang semaksimal mung­ kin. Kami berharap beregu putra dan putri bisa meraih medali. Paling tidak mendapat perunggu,” ujarnya. Ia menambahkan target bulu tangkis adalah lolos ke PON XIX di Jawa Barat tahun depan. Syarat untuk mendapat tiket lolos yakni minimal dapat menjadi runner up. (YAR/O1)

18

selintas

IMI Gelar Drag Bike-Grass Track

n LAMPUNG POST/IYAR JARKASIH

LEWATI PODIUM. Kontingen Lampung melambaikan tangan saat defile pembukaan Porwil IX di Stadion Depati Amir, Pangkalpinang, Bangka Belitung, Jumat (13/11). Pembukaan sempat tertunda akibat hujan deras yang melanda Pangkalpinang.

Sepak Bola Lampung Bidik Kemenangan Kemenangan pada laga perdana akan menjadi modal berharga melakoni laga berikutnya. IYAR JARKASIH

T

IM sepak bola Lampung meng­ usung target menang saat bersua tuan rumah Bangka Belitung pada laga perdana Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) IX di Stadion Depati Amir, Pangkalpinang, hari ini (14/11). Pelatih Edi Iswantoro mengatakan seluruh pemain kini dalam kondisi baik dan siap tempur. Peluang menang dalam laga tersebut cukup terbuka. “Jika pertandingan berjalan fair dan wasit tidak menguntungkan tuan rumah, kami yakin bisa menang. Tapi biasanya tuan rumah selalu lebih di­ untungkan. Apalagi ini wasit-wasitnya dari tim transisi,” kata Edi di Pangkalpi­ nang, Bangka Belitung, Jumat (13/11). Dia menilai bobot wasit-wasit yang disiapkan tim transisi tidak seperti dari PSSI yang sudah teruji di banyak pertandingan. “Biasanya wasit yang memimpin laga itu ada tes dulu, tapi ini kan tiba-tiba muncul. Sangat disayang­ kan jika ini pertandingan pra-PON, tapi wasitnya tidak berbobot,” ujarnya.

Meskipun demikian, Edi mengaku telah menginstruksikan anak asuhnya untuk tampil fight guna meraih keme­ nangan. Pasalnya, poin penuh pada laga perdana sangat menentukan lang­ kah Lampung pada laga berikutnya. Ia menambahkan para pemain terus berlatih untuk menjaga kesolidan kerja sama antarlini dan sekaligus menjaga kebugaran fisik. Kolektivitas permain­ an akan menjadi taktik yang akan di­ terapkan Edi pada laga tersebut. “Tapi sayangnya, sampai kini kami belum diizinkan berlatih di stadion tempat pertandingan,” kata dia.

Ragukan Tim Transisi Edi mengaku masih meragukan komitmen tim transisi yang sebelum­ nya menyatakan pertandingan di Porwil merupakan prakualifkasi PON. “Masih belum jelas dan kami enggak tahu apakah pertandingan di Porwil ini sebagai pra-PON atau hanya ekshibisi. Saat technical meeting terakhir, semua peserta yang sebelumnya vokal justru pada diam,” ujarnya. Ia meragukan komitmen tim tran­ sisi yang sebelumnya menjamin Porwil adalah ajang pra-PON. Hal itu lantaran beredarnya informasi jika Menpora menginginkan agar semua

Enam Rekornas Dipecahkan

n LAMPUNG POST/SUDIONO

PECAHKAN REKOR. Lifter Jabar, Sani Mutia, mendapat pengalungan medali emas dari Asisten III Pemkab Pringsewu Ahmad Alwi Siregar usai merajai kelas 63 kg putri Kejurnas Antar-PPLP/PPLPD/ SKO di Padepokan Gajah Lampung, Jumat (13/11). Sani juga memecahkan tiga rekor nasional. HARI ketiga pergelaran Ke­ juaraan Nasional (Kejurnas) Angkat Besi Antar-PPLP/ PPLPD/SKO di Padepokan Ga­ jah Lampung, Jumat (13/11), diwarnai enam pemecahan rekor nasional. Pada pertan­ dingan kemarin tak ada lifter Lampung yang turun. Sani Mutia yang turun di kelas 63 kg putri mengharum­ kan nama Jabar dengan menyabet emas dan me­ mecahkan tiga rekornas. Tiga rekornas yang dipecahkan Sani sebelumnya dipegang atlet Riau Eka Wulandari yang diciptakan di Kejur­ nas Antar-PPLP/PPLPD/SKO di Banjarmasin pada 2014, yakni di angkatan snatch dari 57 kg menjadi 69 kg, clean and jerk dari 72 kg menjadi 90 kg, dan total angkatan dari 129 kg menjadi 159 kg. Perak no­ mor ini jatuh ke tangan lifter Sumsel Nadia Desturia dan

LAMPUNG POST

perunggu untuk Ayu Azari dari Jambi. Keberhasilan Sani diikuti rekannya Yurifah Melsandi di kelas 69 kg putri. Selain emas, Yurifah memecahkan rekor di angkatan snatch milik lifter Lampung Fena Yuliani yang diciptakan pada Kejurnas 2014 di Ban­ jarmasin dari 80 kg menjadi 83 kg. Wulan Mayang dari DKI Jakarta mendapat perak dan perunggu lifter Jambi Elika Afleni T. Dua rekor lagi dipecahkan lifter putra Sumsel Faisal di kelas 62 kg. Di angkatan snatch Faisal memecahkan rekor lifter Jambi Dapunta Sadewa dari 94 kg menjadi 97 kg, sedangkan di angkat­ an total memecahkan rekor milik Ahmad Rizal asal DKI dari 206 kg menjadi 237 kg. Sedangkan perak untuk Riski Tangkas dari Riau dan

perunggu atas nama Angga Dwi S dari Kaltim. Di kelas 75 kg putri emas diraih Melinda Gusti dari Jambi, perak Wulan Mayang dari DKI, perunggu Enika Apriliani T dari Jambi. Se­ dangkan di kelas +75 kg putri emas diraih Riska dari Kalimantan Barat, perak Merry Leli (DKI Jakarta), pe­ runggu Rena Ilasari (Riau). Emas di kelas 58 kg putri disabet Innong Simatupang dari Riau, perak Restu Ang­ gi (Kalbar), dan perunggu Ratih Kumala (Jambi). Kejur­ nas Antar-PPLP/PPLPD/SKO hari ini merupakan yang terakhir dan masih menyi­ sakan dua kelas, yakni 85 kg dan +85 kg putra. Lampung menurunkan lifter Samsul Bahri di kelas +85 kg. Dan kejurnas direncanakan di­ tutup Bupati Pringsewu Sujadi. (ONO/O1)

provinsi dapat bertanding di PON XIX/ Jawa Barat 2016. “Ini terkadang ada trik-trik politik. Itu yang jadi enggak benar. Kami juga enggak tahu apakah tim transisi itu benar-benar fair atau hanya basa-basi,” ujarnya. Perwakilan tim transisi, Faisal Yusuf, yang dihubungi melalui tele­ pon, kemarin, enggan mengomentari apakah Porwil sebagai pra-PON atau ekshibisi. “Nanti sajalah. Ini saya lagi ngurusi pertandingan,” kata Faisal. Sebelumnya Faisal menjamin jika laga di Porwil IX merupakan laga pra-PON. Hal itu sesuai dengan ke­ sepakatan PB Porwil dan tim transisi bentukan Menpora tersebut. Sekretaris Umum KONI Lampung Margono Tarmudji, yang mengikuti pertemuan antarpimpinan kontingen peserta Porwil, menegaskan laga pada Porwil IX merupakan pra-PON, bukan ekshibisi. “Jelas pra-PON. Kalau ekshi­ bisi ngapain tanding. Apalagi sembilan provinsi yang mengikuti cabang sepak bola, kecuali Bengkulu, sepakat jika Porwil adalah pra-PON,” kata dia. Pada pertandingan di Porwil IX, Lam­ pung tergabung di Grup B bersama Sum­ sel, Jambi, dan Bangka Belitung. (O1) iyar@lampungpost.co.id

Pengkot Forki Fokus Pembinaan Jangka Panjang PEMBENAHAN kepengurus­ an dan pembinaan jangka panjang menjadi fokus Peng­ kot Forki Bandar Lampung periode 2015—2019 untuk meraih prestasi terbaik, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional. Hal itu disampaikan Ketua Umum Pengkot Forki Wi­ yadi usai dilantik Sekretaris Umum Pengprov Forki Lam­ pung Hery Sadeli di GOR Saburai, Jumat (13/11). Sadeli berharap ke­peng­ urus­an baru memiliki tang­ gung jawab untuk menjaring bibit karateka berkualitas yang mampu mengharum­ kan Bandar Lampung di masa mendatang. “Selain itu, kepengurusan juga dapat memegang teguh dan melaksanakan amanah jabatan yang dipercaya­ kan dengan sebaik-baiknya ­d engan penuh tanggung jawab sesuai AD/ART organi­ sasi Forki,” katanya. Wiyadi berjanji mengem­ ban amanah ini sebaikbaiknya dan fokus men­ jalankan program kerja Pengkot Forki. “Butuh kerja sama dari seluruh lini, baik pengurus, karateka, KONI Bandar Lampung, maupun semua insan olahraga guna memberikan prestasi yang terbaik di tingkat daerah, nasional, maupun interna­ sional,” ujarnya. Kadispora Bandar Lam­ pung Suwandi berharap Forki Kota dapat melahirkan

karateka berprestasi mela­ lui pembinaan berjenjang dan jangka panjang. “Saya berharap dengan adanya perhatian lebih dari peng­ urus Forki kota, tidak ada lagi karateka Bandar Lam­ pung yang pindah ke daerah lain,” kata dia. Bersamaan dengan pelan­ tikan pengurus Pengkot For­ ki Kota Bandar Lampung, digelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Karate Bandar Lampung Cham­p ionship Piala Wali Kota 2015 yang dibuka Asisten III Kota Ban­ dar Lampung Sukarma Wi­ jaya. (*11/O1)

PENGPROV Ikatan Motor Indonesia (IMI) Lampung kembali menggelar kejuaraan daerah bertajuk Speed King Drag Bike 2015 di Sirkuit Lapangan Kota Baru, Lampung Selatan, Sabtu hingga Minggu (14—15/11). Kejurda bakal memperlombakan 17 kelas, di antaranya FFA campuran sampai 250 cc terbuka, bebek 4 tak tune up sampai 130 cc terbuka, bebek 4 tak tune up sampai 200 cc terbuka, matic tune up sampai 200 cc, Ninja Frame standar 155 cc terbuka, bebek 4 tak tune up 115 cc lokal Lampung, bebek 4 tak tune up 130 cc lokal Lampung. Selain drag bike, Pengprov IMI juga mengadakan Kejurda Seri III Grastrack bekerja sama dengan Brigade 3 Infanteri Marinir Lampung dalam rangka memperingati HUT ke-70 TNI yang digelar pada hari yang sama di Sirkuit Harimau Sumatera, Bumi Marinir Piabung, yang diikuti 250 peserta. Sekretaris Umum (Sekum) Pengprov IMI Lampung Teguh Fernando mengatakan Kejurda Drag Bike dan Grass Track ini diadakan sebagai wadah bagi para pencinta kedua balapan itu untuk menyalurkan bakat. “Akhir-akhir ini marak balap liar yang tidak sesuai dengan standar keselamatan dan meresahkan masyarakat. Oleh sebab itu, kami akan memberikan wadah bagi para pencinta balap agar dapat menyalurkan hobi mereka ke hal positif,” ujarnya saat dihubungi via telepon, Jumat (13/11). (*11/O1)

Wakil Indonesia Habis INDONESIA tak menyisakan satu pun wakil di ajang turnamen bulu tangkis Tiongkok Open Super Series Premier 2015. Satu-satunya wakil Merah Putih, ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto, terhenti di perempat final. Seperti dilansir www.tournamentsoftware.com, Praveen/ Debby menyerah dari pasangan tuan rumah yang menjadi unggulan pertama turnamen Zhang Nan/Zhao Yunlei pada laga di Fuzhou, Tiongkok, Jumat (13/11). Mereka kalah dalam pertarungan tiga set. Sebenarnya Praveen/Debby tampil apik di game pertama sehingga mampu merebut set awal itu dengan kemenangan 21-19. Sayang di dua game berikutnya, Praveen/Debby tak mampu mempertahankan konsistensi permainan. Di set kedua dengan dukungan publik tuan rumah, Zhang/Zhao mampu membalikkan keadaan untuk menang dengan skor 21-13. Begitu pun di set terakhir, pasangan tuan rumah tak memberi kesempatan wakil Merah Putih itu mengembangkan permainan dan menang 21-16 dalam waktu 1 jam. (LUG/R6)

Duel Phinisi Vs PSJ Awali Bina Marga Cup PARTAI putri antara Phi­ nisi A dan PSJ menjadi laga pembuka turnamen voli Bina Marga Cup II 2015 di lapangan voli Dinas PU Bina Marga Provinsi Lam­ pung, Senin (16/11). Turnamen yang digelar dalam rangka HUT ke-70 Di­ nas PU Bina Marga Provinsi Lampung itu memperebut­ kan piala bergilir kepala Dinas PU Bina Marga, piala tetap, dan hadiah uang total Rp24 juta. Turnamen diikuti 23 tim putra dan 16 putri dari seluruh Lampung. Berdasarkan hasil technical meeting, Jumat (13/11), turnamen menggunakan sistem gugur, sedangkan batas waktu pelaksanaan bergantung cuaca. “Sebenarnya kami me­ nargetkan turnamen sele­ sai 28 November, tapi itu bergantung cuaca karena sekarang beberapa kali tu­ run hujan, sehingga bisa menunda pertandingan karena lapangan yang digu­ nakan outdoor,” ujar panitia penyelenggara, Faiz. Dia menyatakan respons terhadap turnamen kali ini meningkat karena jumlah peserta lebih banyak dari turnamen sebelumnya. “Ta­

hun lalu tim putri hanya 14, sedangkan putra 20 tim, walau ada satu tim putri yang mengundurkan diri. Dengan bertambahnya pe­ serta, semoga kejuaraan ini jadi semakin bergengsi dan berkualitas,” ujarnya. Dia berharap dengan digelarnya kejuaraan ini dapat menumbuhkan kem­ bali semangat para atlet voli di Lampung untuk lebih giat berlatih walau terjadi kevakuman Peng­ prov PBVSI Lampung. “Mereka butuh ajang seperti ini untuk meng­ asah kemampuan. Apalagi, Kepala Dinas Bina Marga Budi Darmawan mendu­ kung penuh kejuaraan ini dalam rangka HUT ke-70,” ujar Faiz. (*11/O1)

Peserta Bina Marga Cup II Putra SS Mendo, Yuso A, IJTS IAIN, UTN, Perdana SS, Porpas, GBC/Bayur, BNI, PAL X, New Power, TVB, Gempur, Kalpataru, BTS, Yuso B, JVC Metro, Aqua, Kecamatan Natar, Kompi B, Bina Marga, Abal-abal, dan STO Putri IAIN, Phinisi A, PSJ, MJC, Sungai Langka, PTPN, V TN, Mandiri, ACTD, OLINE, Phinisi B, Teknokrat, TOSI, Pioner, Gempur, dan Pertiwi


Sabtu, 14 November 2015

pROPERTI

LAMPUNG POST

19

Ukiran Lampung Pelengkap Rumah Berkelas n LAMPUNG POST/*6

FURNITUR UKIRAN LAMPUNG. Pelayan Oya Gallery menunjukkan berbagai perlengkapan furnitur dengan motif ukiran khas Lampung saat pameran furnitur di Mal Boemi Kedaton, Kamis (12/11).

Furnitur dengan ukiran asli Lampung memberikan kesan indah dan unik. Selain itu, memiliki nilai budaya yang tinggi. ADI SUNARYO

P

ERABOT ataupun furnitur menjadi barang wajib dimiliki sebagai pelengkap rumah. Kini melalui tangan terampil perajin furnitur, ukiran menjadi penghias rumah berkelas. Berbagai furnitur, seperti lemari, dipan, kursi, dan meja, kini disulap menjadi benda seni bernilai tinggi. Satu toko mebel dan kerajinan tangan di Kota Bandar Lampung, Oya Gallery, menyediakan berbagai furnitur dengan gaya khas Lampung. “Banyak sekali furnitur, mulai dari dipan, lemari, rak sepatu, meja rias, meja peti, kursi makan, minibar, lemari hias, nakas, hingga hiasan dinding,” kata Marketing Oya Gallery Vera Puspita, saat pameran furnitur di Mal Boemi Kedaton, Kamis (12/11). Vera mengatakan berbagai motif dan desain ukiran khas Lampung menjadi andalan, di antaranya motif ukiran tapis kapal, siger, pucuk rebung, dan motif khas tapis Lampung lainnya. Sementara itu, untuk bentuk desain barang furnitur juga

berbentuk klasik dan unik. “Kami juga melayani pemesanan bentuk desain dan motif ukiran tapis dari konsumen, sehingga ukuran dan bentuk furnitur dapat disesuaikan dengan besar kecilnya ruang rumah konsumen,” kata Vera. Menurutnya, furnitur dengan corak asli Lampung memberikan kesan indah dan unik. Selain itu, memberikan kesan dan unsur nilai budaya yang tinggi. “Jadi, tidak sekadar pelengkap kebutuhan rumah, juga sebagai hiasan bernilai seni yang tinggi,” kata dia.

Paket Sesan Dia menjelaskan selain menampilkan ukiran khas Lampung, proses finishing furnitur juga memberikan nilai lebih untuk sektor keunikan, seperti finishing dop, memberikan kesan rapi dan mulus untuk kayu mebel. Selain itu, finishing rustic memberikan kesan alami, me nampilkan keaslian serat kayu alam dengan tekstur asli lekukan kayu. Tidak hanya itu, pelengkap mebel, seperti gagang daun pintu lemari,

dan laci meja, juga menggunakan desain asli Lampung, seperti kepala gajah dan corak lain khas Lampung. “Kayu yang kami gunakan khusus menggunakan kayu jati Sulawesi,” kata dia. Sementara itu, dengan gaya unik nan klasik dengan nilai seni yang tinggi, berbagai furnitur tersebut ditawarkan mulai dari Rp1 jutaan hingga Rp9 jutaan. Harga disesuaikan dengan banyaknya motif ukiran dan banyaknya kayu yang digunakan. “Ada juga paket sesan untuk pernikahan adat Lampung. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp20 sampai Rp30 juta sudah mendapatkan satu set dipan, lemari pakaian tiga pintu, meja rias, serta nakas besar dan kecil,” kata dia. Dia menambahkan untuk pembayaran dapat dilakukan secara kredit melalui pembiayaan Adira Finance dengan angsuran mulai dari enam bulan hingga 12 bulan. “Pemesanan dapat dilakukan di pameran Mal Boemi Kedaton hingga 20 November 2015. Bisa juga di lokasi mebel di Jalan Agus Salim, Sukadanaham, Tugu Duren, Bandar Lampung,” ujarnya. (E1) adisunaryo@lampungpost.co.id


PARIWARA

SABTU, 14 NOVEMBER 2015

Depot air minum

INDOCOOL, AC baru. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 07218013130.0851-01581133/ Antasari 0852-66133838

ADVERTISING THE ONE ADVERTISING Advertising & e-Digiprint T : +62 721 – 56 001 56 email : one_adv@yahoo.com Bandar Lampung – Indonesia

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122 FAUZI DENTAL. Perawatan gigi palsu, pasang behel gigi, tambal gigi dll, Jl. Sultan Agung seberang pintu masuk MBK. Hub. 0878.99621723.

Berkat filter, pusat grosir & eceran alat-alat depot air minum terlengkap & termurah, anda ingin membuat depot murah mulai hrg 8,5 jt berkualitas & bergaransi. Kami agennya Jl. Purnawiran Rayon 89 A Gunter. 5A9C147, 0821.8537.9610, 0896.9371.6333.

KEHILANGAN STNK BE 3231 EI, Noka. MH8BF45GAAJ-216012 Nosin. F4AIID-216103 an. Salam Arya STNK BE 3457 CT, Noka. MH31KP001CK220806 Nosin. 1KP219617 an. Murniyati STNK BE 4074 NP, Nk. MH1JF6110CK395894, Ns. JF61E-1390490, an. Suharno. STNK BE 4487 NO, Nk. MH35D9204CJ582816, Ns. 5D91582890, an. Didik Wahyudi.

STNK BE 4829 NI, Nk. MH1JB8114BK736624, Ns. JB81E-1732819, an. Agus Hardiansyah. STNK BE 4922 YB, Noka. MH34D72038J162130 Nosin. 4D7-1162129 an. Sardawi STNK BE 8740 FU, Nk. MH1KC4111EK177578, Ns. KC41E1174569, an. Sujiman.

Kolam renang Dunia Kolam Renang mlyani prncangan kolam renang, pmbuatan, prawatan & mnydiakn pralatn & bhn2 prwatan air kolam. Jl.Hayam Wuruk komplek ruko kdamaian asri blok. i No.8 Hub.0851.0309.2567

KOMPUTER Dibeli Laptop, Noot Book, Komputer, Segala Kondisi, Harga Tinggi, Hub. 0812.3456.3136

KONVEKSI ELLY KONVEKSI mnrm psnan K aos,Kemeja,Jaket,Tas,Bordir,Sa blon,Prlngkpn Sekolah/Kantor/ Wisuda dll, Jl. Purnawirawan Raya No.56 Gunung Terang Bdl, Tlp. 0813.7791.7757/0721251468

Mesin fotocopy CV. MitraAbadi. Jual s ewa p e r b a i k a n s u k u cadang & tinta photo copy. H u b . 0 8 1 2 . 7 9 0 9 . 8 9 8 / 0851.0880.5050

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat

Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

PERCETAKAN CV PESONA DIGITAL PRINTING & PERCETAKAN: mengerjakan Banner, X-Banner, umbul-2, spanduk,brosur, stiker, kalender, kar tu nama, majalah, kaos, mug, PIN, Jl. ZA Pagar Alam No. 34 D Gd Meneg hub. 0858.4116.8180.

PRIVATE RANKING 1 PRIVAT. Guru datang ke rumah semua pelajaran TK, SD,SMP, SMA, menuju privat terbesar di Lampung. Hub. 0821.8260.0101 Pin. 5759FAB9.

PROPERTY ATAP RANGKA BAJA RATU TRUSS trm pmsangan atp rmh, gdng, kntor, garasi dll dgn kwalitas tinggi & kokoh. Hub. Desi (0823.7393.7800), Deris (0853.8430.1698), Andre (0821.8499.5888), Heri (0852.7365.1979) Jl. Hayam Wuurk No. 22 Kedamaian Bdl.

CANOPY & STENLIS ACS LAMPUNG menyediakan Produk Polycarbonate dgn merk twin lite, solar lite, x lite, solite. Solar tuff, solar flat, flexilon, laser cool, produksi PT. IMPARK PRATAMA Jl. P.Antasari No.84 Tj Karang telp.0721-260884, 08217622.5515 (distributor Lampung) SPESIALIS canopy, pgar, trlis, baja rngan, polding gate, dll mrah & bergrnsi. HP. 0853. 7800. 8111 , 0852.0833.2414

TANAH dijual Dijual tanah Ls 6 Ha SHM terletak di Jl. Raya Mincang Ds Negeri Agung Kec. Talang Padang Kab. Tanggamus Lampung. Hub. 0813.8377.8077

Dijual Tanah Luas 4.429 m, SHM, dekat SPN (Sekolah Polisi Negara) Kemiling Hub : 0812.7929. 518 (Tanpa Perantara) Dijual Tanaha L. + 2 ha, SHM, cck utk Perumahan di Jl. Budi Utomo, Margojadi - Metro, Hub. 0812.7256.1388. Dijual Tanah uk. 20 x 12 = 24 m2, AJB, Lok. Jl. Raden Gunawan – Hajimena dpn Pom Bensin (Kearah Tataan) Hrg. Nego (TP) Hub. 0812.7263.1789 Jual Tanah LT. 300 m2, Desa Karang Sari – Jatimulyo, SHM, Hub. 0853.6613.4441 D i j u a l Ta n a h 3 0 . 0 0 0 m , Lok. Padang Cermin, Punduh, cck utk Tambak & Pariwisata, Hrg. 25.000/m Hub. 0815.4088.5590

PERUMAHAN Mau rumah murah subsidi atau non subsidi, pt hrg hingga 50 jtan Angs 600 – 2 Jutaan, bis tanpa DP juga, lok. Strategis.. Hub. 0822.8165.7114 Pin 5A373F4E

BANCAR 0812.7960.7819. PIN 269DF1DO WENI 0812.8568.2530, 0896.9501.6419 TIARA 0822.8256.9696, 0899.5646.379

IKLAN

STNK BE 4536 AL, Nk. MH3SE8810FJ175854, Ns. E3R2E0180375, an. Oktarina Holijah, Amd.

Promo type 36/72 harga cash 140/120 Jt lokasi Palapa SMA N 3 Gd Air Jl. Keberisihan hrg 135/115 Jt cash promo dri 19/27 – 10-2015. Hub. 0812.7874.4907.

TOKO BANGUNAN Menyediakan Granit, Sanitair, Water Heater, Westafel, Kompor, Sink Shower, closet, macam-2 pintu PVC+kunci (utk keperluan kamar mandi & dapur) Jl.P.Emir M.Noer Blok A No.5 Palapa B.Lampung hub. 07217623167/082880664349.

Dijual 1 unit ruko SHM 3 Lantai, LT/ LB : 151/ 380 m2 di Jl. Kartini – Bdl, Harga 2,7 M (nego) Hub. 087899191058

JUAL KOS

PURI GARDEN & GUESTHOUSE www.kesumayudha.com 200rb/hri disc 10%, paket 1 minggu 1 Jt, Cp. 0721-785868/ 0818-8741839/ 0812-18514378, Jl. P. Seribu No. 50 Sukarame bdl

PAGAR KELILING + PARKIR LUAS TERISI FULL PENDAPATAN 140 JT/ TH LT. 1.467 M2, LB. 700 M2, STRATEGIS, DIBLKANG UNIVERSITAS MALAHAYATI DPN PRUMNAS BKP 900 M DR RMH REAL ESTATE SPRING HILL, JL. BUKIT MERANTI NO. 88 KEPAYANG – RJ. BASA BDL

Hub. 0811.727.244

JUAL RUKO

O NEG

RUKO 2LT, UK. 4 X 14 M, SHGB + IMB LENGKAP

Sisa 1 unit Lt/Lb (120/150) Nego, Murah, Kodya, Bandar Lampung, 0813.6838.1598 / 0878.9919.2628

STRATEGIS SEBELAH INDOMART + DPN ALFAMART HNY 100 M DR SPBU BERINGIN RAYA DKT BANK BCA + BANK BTN BERINGIN RAYA KEMILING, HDP TIMUR, RUKO BERINGIN RAYA BLOK. BR 9 NO. 25 JLR 2 JL. TEUKU CIK DITIRO, BERINGIN RAYA KEMILING BDL

Hub. 0811.727.244

JUAL RUMAH

TANAH KAVLING Jual tanah kavling Desa Sabah Balau lokasi strategis Bayar DP tanah dapat dibangun, lokasi 2 km dari Perum Permata Biru/ Golf. Hub. 0813.6929.7617.

O

NEG

Kos 26 Pintu + 2 Rmh Type 60 Minimalis + 3 Kios IMB + SHM lengkap Nama Sendiri

ALMUNIUM Mengerjakan & terima pesanan: kusen almunium, rak piring, etalase, folding gets, rolling door, lemari counter hp, pintu kamar mandi, kaca pintu expanda dll Jl. Untung Suropati No.52 Labuhan Ratu telp.0812.7348.4384

Dijual Cepat Rumah, LT. 2.840 m2, 60x40 m2, LB 800 m, SHM Jl. Way Ngarip No. 6 Pahoman B. Lampung, Hub. 0852.6740.6176

RUMAH TINGGAL

LB. 100 M2 LT. 150 M2

Perumahan di dekat Kampus Unila DP 17 Jt Angsuran 2,5 Jt x 15 tahun. Hub. 0822.8067.8397 Pin BB 2A85F35B

HDP TIMUR, SHM + IMB LNGKP, 3KT, 2KM, RT, RK, DPR, CARPORT, STRTGS DKT GIANT, SPBU, BANK BCA, BANK BTN BERINGIN RAYA – KEMILING,

Mau Private Bhs Inggris (CONVERSATION TOEFL & TOEIC) dgn kualitas terjamin. Hub. WIDNA ENGLISH SCHOOL. Hub. 0721254184, 0899.5804.987 Pin 52367C89. Mau Private BIMBEL semua mata pelajaran & PR dibantu untuk SD, SMP, SMA. WIDNA ENGLISH SCHOOLsolusi n ya. Hub. 0721- 254184, 0899.5804.987 Pin 52367C89. Private Profesi gur u dtng krmh,Smua pljrn TK,SD,SMP ,SMA,Umum,Ngaji,Sempoa, Pr fesional sabar & siap UN, Hub. 0856-58957909 / 081369152541

KURSUS-KURSUS

SOFTWARE Menyediakan sofware paket program al: Sofware, Instal Aplikasi, Training 3x, Konversi data dari MS Excel utk usaha apotik, klinik & toko. Hub: 0721-273453 Jl.Pramuka, terminal Kemiling Blok R3 No.7 B.Lampung

SUMUR BOR RESTU IBU BOR menerima pembuatan sumur bor rumah tangga, pabrik. Hub. 0821.7832.8328. WIN JAYA BOR menerima pengeboran baru & service sumur bor jet pump & submer sible Bergaransi. Hub. 0853.6964.4488, 0812.7141.5500.

TOKO

Ilmu dtgn, uang dtg Seumur hdp, 25 lbh cab. JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode, dftr skrng byr 50%, Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5, Hub. 0721-1701677

3B Balai Buku, Balai Busana, Balai Herbal. Menjual Busana Muslim/Muslimah. Anggur, Syar’i untuk keluarga dan bukubuku Agama Islam & obatobatan dll Jl. Raden Intan No.11 Blok B2 Lantai 1 Pasar Bawah telp.0813.6922.9009.

Kursus Budi Wijaya membutuhkan Administrasi min SMA, Tenaga Pengajar Bhs Inggris, Mtk, IPA, IPS min. D3/mhs smtr 3, Jl Imam Bonjol No. 600 Sumberejo simpang lampu merah Kemiling. Call 0721-272966, 08896.53808498 Mr Lidya.

ACS LAMPUNG menyediakan Produk Polycarbonate dgn merk twin lite, solar lite, x lite, solite. Solar tuff, solar flat, flexil0n, laser coor, produksi PT IINPARK PRATAMA Jl. P.Antasari No.84 Tj Karang telp.0721-260884, 08217622.5515 (distributor Lampung).

MENJAHIT

Bingung Ajari Membaca, Menulis & Berhitung, Private saja dgn kami WIDNA ENGLISH SCHOOL. Hub. 0721-254184, 0899.5804.987 Pin 52367C89.

RACUN API CV. Cahaya Abadi. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C(dpn Budi Wahana Motor). Hb. 085107520099, 081278001238.

RUMAH MAKAN RIKNIC KITCHEN CAFE’S menyediakan Susu Murni Rasa Mix Shakes Soda Mix dll, dgn tempat santai yg nyaman dgn NOBAR LAYAR LEBAR. Delivery: 07215600912/0813.6998.4777 Jl. P. Antasari No.59 Bdl.

20

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

PEMASANGAN

PARIWARA AC

LAMPUNG POST

ABEQU TOUR & TRAVEL mmbr Atacorp mmbk pndftrn keagenan bsns Tour & Travel, jual tkt pswat/KA, Vcr Hotel, Hub. Hp/ Wa 0813.7973.2007/Pin Bb 5363C49F ELEGANT, NYAMAN MERCYE200, CAMRY, HONDA A C C O R D , A L P H A R D , ABADIKAN MOMENT ISTIMEWA ANDA DGN MNGGUNAKN MBL PNGNTIN KAMI. HB.0813.6969.5051/082182032964.

TRAVEL PT AERO TRAVEL melayani perjalanan Haji Umroh/Haji Plus, Tou Domestic, Tour International, Vouche Hotel dll. Hub. 0721.470069.

UMROH Umroh murah di Lampung, $ 1.400 PT. Albayt Tour, sekret PonPes Miftahul Jannah BDL, Cp. Ust. Joko 0852.6905.9867/ 0857.5860.5864 PT. ARMINAREKA PERDANA penyelenggara perjalanan umroh, haji plus, umroh plus. Wujudkan niat anda ke tanah suci dgn mendaftar ke PT. ARMINAREKA PERDANA Jl. Sultan Agung No. 46 A Way Halim. Hub. 0811.794.551.

TOUR & TRAVEL SEWA MBL/CARTER AVANZA, INNOVA, ELF, BUS WISATA KE JKT, BANDUNG, JOGJA, SOLO, JATIM, PALEMBANG, PADANG DLL DGN PELAYANAN DRIVER YG RAMAH. HUB. 0813.6969.5051. HAPPY TOUR LAMPUNG menyediakan vocher Hotel & tiker pesawat mulai dari Rp 206.000 – rute Lmpg – Jkt (selama seat tersedia). Hub.0721.257711/12. SMS 0899.2266.168. CV. SRIKANDI LENGKAP & NYAMAN. AVANZA INNOVA PAJERO SPORT,FORTUNER,DOUBLE C ABIN,CAMRY,MERCY,ALPHA RD,ELF,BUS WISATA. HUB. 0813.6969.5051 JUGA MELAYANI ANTAR JMPT BANDARA (ON TIME)

Toko

AG Aneka Gallery MENJUAL : Ä‘Ĺ? Ä‘Ĺ? Ä‘Ĺ? Ä‘Ĺ? Ĺ?

Ĺ? Ĺ? Ĺ?Ä‚Ä‚ Ĺ? Ĺ?

Ĺ? Ĺ? Ĺ? Ĺ? Ĺ? Ĺ? Ĺ?

JL. P. EMIR M. NOER NO. 4 KEL. SUMUR PUTRI KEC. TELUK BETUNG UTARA

TELP. 5630069 HP. 0812 7956 5757

JL. BAWANG BLOK. B3 NO. 19 BERINGIN RAYA KEMILING BDL

Hub. 0811.727.244

KANTIN DIJUAL

LOWONGAN Dibutuhkan segera lulusan Tata Boga Pria & Wanita min umur 19 thn. Cv dikirim ke Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 48 Pahoman Bdl.

Dijual kantin & seisinya di Jl. Pulau Morotai / Antasari Jagabaya 2 Bandar Lampung sebelah Hotel Asoka / Kampus DCC, HARGA NEGO

Hub. 0821.8316.4303

URGENTLY sopir Sim B1 mx 38 thn pnddkn Smp, Ldr Store P/W pnddkn D3, SPG pnmpiln mnrik pnddkn Smu/K, dtng lngsng dgn lmrn lngkp. Jl. Tembesu No.8 Campang Raya Bdl. URGENTLY Sopir Sim B1, max. 38 thn, pnddkn Smp, Maintenance Smk Listrik, Spg pnmpln mnrik, pnddkn Smu/K, dtng lgsng dgn lmrn lngkap, Jl. Tembesu No. 8 Campang Raya BDL

PT SUKSES MANDIRI UTAMA mbutuhkan tenaga kerja luar negeri tujuan Malaysia (pabrik): Western Digital, Sony Elektronik dll. Wanita, umur 18 – 32 th, SMP/SMK/SMA sederajat. Hub.0812.8833.6190 (Bp. Rafael) Jl. P. Damar Ruko 032/006 Way Kandis Bdl. Dibthkn Sales Counter Dtg lgsg ke Sumber Jaya Variasi Jl. Raden Intan No. 27 Tanjung Karang.

LOWONGAN Dibutuhkan:

1. Administrasi Staff 2. Teknik Mesin Bubut Kualifikasi sebagai berikut: - Pria dan Wanita (1) - D3/S1 Ekonomi (1) - STM/S1 Teknik (2) - Usia maksimal 35 thm (1,2) - Loyalitas dan pekerja keras Kirimkan lamaran ke :

PO BOX 1003 atau

Jl. Ir. Sutami KM 11 Desa Lematang. Kec. Tanjung Bintang Kab. Lampung Selatan.


RUWA JURAI

sabtu, 14 november 2015

LAMPUNG POST

21

Kadus Cabuli Anak Tetangga hingga Hamil Berdasarkan keterangan korban yang masih berusia 16 tahun, pencabulan pertama kali dilakukan Marhamik sekitar Juni 2015. CANDRA PUTRA WIJAYA

K

EPALA Dusun VI Talangserang, Kam­ pung Sukanegeri, Gununglabuhan, Way Ka­ nan, Marhamik (52), ditang­ kap aparat Polres setempat lantaran mencabuli tetang­ ganya sendiri yang masih di bawah umur hingga hamil. Kanit Perlindungan Perem­ puan dan Anak (PPA) Bripka Tosira, mewakili Kapolres Way Kanan AKBP Harseno, menerangkan jajarannya menangkap tersangka di kediamannya pada Kamis (12/11) pagi. “Tersangka mencabuli korban beberapa kali hingga hamil. Petugas

menangkapnya tanpa per­ lawanan di rumahnya pada Kamis (12/11),â€? kata Tosira, kemarin (13/11). Berdasarkan keterangan korban yang masih berusia 16 tahun, pencabulan perta­ ma kali dilakukan Marhamik sekitar Juni 2015. Korban dipaksa untuk melakukan perbuatan bejat di kamar rumah pelaku yang kosong. Korban pun diancam akan dipukuli jika menolak. Orang tua korban yang curiga lantaran melihat adanya perubahan pada bentuk tubuh anaknya pun langsung menanyakan ke korban. “Orang tua kor­ ban terkejut mendengar penga­kuan anaknya yang

sudah beberapa kali dipak­ sa melakukan hal bejat oleh kepala dusunnya sendiri,â€? ujar Tosira menirukan pe­ nuturan orang tua korban. Ta k m au m e n u n g g u , orang tua korban pun lang­ sung melaporkan musibah

“

langsung menuju kediaman pelaku. “Saat ditangkap di kediamannya, tersangka tidak melakukan percoba­ an melarikan diri dan akh­ irnya dibawa ke Polres Way Kanan,â€? kata dia.

Terancam 15 Tahun

Pelaku dikenakan sanksi hukuman kurungan minimal 3 tahun dan maksimal 15 tahun. yang dialami anaknya ke Polsek Gununglabuhan dan dilimpahkan ke Polres Way Kanan. Setelah keluarga korban melaporkan kejadian itu, lanjut Tosira, pada Kamis pagi Polres Way Kanan

Tosira mengatakan ter­ sangka dikenakan Pasal 81 Ayat (1) dan (2) atau Pasal 82 Ayat (1) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 yang telah diubah dan ditambah dengan UU Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak. “Pelaku dikenakan sanksi hukuman kurungan minimal 3 tahun dan maksi­ mal 15 tahun,â€? kata dia. Saat ini, kata Tosira, ter­ sangka sedang diperiksa lebih lanjut oleh jajaran­ nya. (D3) candraputrawijaya@lampungpost.co.id

Tuntutan Warga akan Dipenuhi Pemilik Usaha PEMILIK usaha peternakan ayam petelur di Dusun Ban­ gundana, Desa Bangunrejo, Kecamatan Ketapang, Lam­ pung Selatan, berusaha memenuhi tuntutan warga setempat hingga enam bu­ lan ke depan. Johan, pemilik usaha, mengatakan dia tidak men­ duga usaha peternakan ayam petelur yang meng­ antongi izin dari Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu hingga tahun depan atas nama CV Duwi Putra Laksana itu akan ditolak warga. Pada­ hal, usahanya itu berdiri

sejak 2010. “Terus terang sejak usaha ayam petelur berdiri lima tahun lalu, saya jarang da­ tang ke Bangundana karena usaha saya percayakan ke­ pada manajer. Sementara manajer yang menerima keluhan warga tidak sampai ke telinga saya,â€? kata Johan, Selasa (10/11). Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Peterna­ kan Kecamatan Ketapang Aka Jousim mengatakan warga Dusun Bangundana memberi waktu hingga enam bulan ke depan ke­ pada pemilik usaha untuk

memenuhi sembilan poin tuntutan warga. “Jika dalam tenggat waktu yang diberi­ kan warga itu tidak bisa dipenuhi, peternakan ayam petelur itu harus angkat kaki alias tutup,â€? kata Aka. Hal senada diungkapkan Kepala Pos Polisi (Kapospol) Kecamatan Ketapang Bripka Nurkholis. Menurut dia, sem­ bilan poin tuntutan warga itu diserahkan oleh I Wayan Mahesa, selaku perwakilan warga Dusun Bangundana, saat Unsur Pimpinan Keca­ matan (Uspika) setempat, I Ketut Wartadinata, ber­ sama anggota DPRD Lamsel

meninjau lokasi peternakan ayam petelur pada Senin (9/11) sore. “Sembilan poin tuntutan warga tersebut dibacakan oleh kepala UPT Dinas Pe­ ternakan saat Uspika turun ke lokasi peternakan. Kes­ impulannya, Johan berse­ dia memenuhi tuntutan warga dan memperbaiki kelalaiannya selama ini,â€? kata Nurkholis kepada Lampung Post, kemarin. Kapospol Kecamatan Ket­ apang menjelaskan sembi­ lan poin tuntutan warga itu akan dievaluasi setiap dua bulan sekali. (KRI/D1)

n LAMPUNG POST/WAHYU PAMUNGKAS

LAKALANTAS. Satu unit kendaraan roda empat nyaris terperosok ke lembah yang cukup curam di samping jalan lintas tengah, beberapa meter dari arah Bandarjaya, sebelum Samsat Gunungsugih, Lamteng, Jumat (13/11). Upaya evakuasi akibat kecelakaan tunggal itu menyebabkan kemacetan.

Sepekan Kabur, Pembunuh Tertangkap PELARIAN Febri Aditia (22), tersangka pembunuhan Jau­ hari (30) pada pekan perta­ ma November lalu akhirnya dihentikan jajaran Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Lampung Utara di ke­ diamannya, Desa Bumiratu, Sungkaijaya, Kamis (13/11), sekitar pukul 15.00. Kasat Reskrim Polres Lampura Iptu Supriyanto menerang­ kan dalam sepekan ini ter­ sangka melarikan diri ke kediaman saudaranya di

Kebupaten Pringsewu. Dari hasil pemeriksaan sementara, kata dia, ter­ sangka nekat membunuh korban lantaran sakit hati adiknya dituduh korban melakukan tindak kejahat­ an. Saat ini tersangka masih menjalani pemeriksaan dan telah mengakui perbuatan­ nya. Sementara barang bukti, sebilah pisau yang dipergunakan tersangka untuk membunuh tidak da­ pat ditemukan karena telah

dibuang oleh tersangka. Untuk diketahui, pem­ bunuhan terhadap Jauhari berlangsung pada Minggu (8/11), sekitar pukul 20.00. Saat itu, korban sedang duduk-duduk dan mengo­ brol dengan rekannya di Desa Negeriagung, Sungkai­ jaya. Namun, tanpa diduga pelaku yang mengendarai sepeda motor menghampiri dan menghujamkan pisau ke dada kiri korban hingga tewas di tempat.(HAR/D3)

Pembalakan Kewenangan Polres PENYELIDIKAN dan pen­ etapan tersangka dalang pembalakan liar di Kawasan Register 17 Umbulpabrik, Kecamatan Katibung, te­ lah menjadi kewenangan Kepolisian Resor (Polres) Lampung Selatan. Demikian diungkapkan Kepala Satuan Polisi Kehu­ tanan (Kasat Polhut) Dinas Kehutanan Lamsel Alwi saat dihubungi Lampung Post belum lama ini. Menurut dia,

kewenangan Polhut Dinas Kehutanan Lampung Selatan hanya sebatas melakukan pemeriksaan awal terhadap saksi, yakni sopir kendaraan BE-9589-EV yang sebelumnya ditangkap jajaran Koramil 421-10/Katibung. “Kami sudah lakukan pe­ meriksaan terhadap sopir pengangkut kayu jati seba­ nyak 6 kubik, yakni Tanto Ardi (25), warga Desa Sukamulya, Kecamatan Palas, Lampung

Selatan. Tapi, sampai saat ini identitas pelaku belum bisa dikantongi,â€? ujarnya. Selanjutnya, mengenai proses hukum lebih lanjut, Alwi mengatakan itu ke­ wenangan Polres setempat. “Jadi, untuk penetapan siapa pelaku dugaan pembalakan liar gelondongan kayu jati di kawasan Register 17 Um­ bulpabrik, Katibung, adalah penyidik Polres Lamsel,â€? kata dia. (TOR/D3)

OTOMOTIF SERVICE

POWER STERING

IN AUTO 22 js crbon clean,Cci lmp,scning ecu,msn kki2,Cstm

WING MOTOR. AHLI Power

projcktor, Mdfksi,dll Jl. Morotai Gg. H. Aliun No. 3 Sukarame,

ser vis ok DIJAMIN PUAS.

Hub. 0821.8518.7776

VARIASI

Stering Pemasangan rapi Hub. 0896.3163.3102 / 0852. 6956.6067, Jl. Sultan Agung (jalur 2) Way Halim B.Lpg.

MOBIL DIJUAL TOYOTA Jual Avanza ’09 Innova’07, Kijang Krista’04, Terios TX’11, Agya’13, Captiva’08. Hub. Autozone (0812.7117.4091). HONDA

Jual: Honda Jazz’04, Jazz Rs’08, Jas RS’10, Honda Accord’08, Innova 2.50’11, Mazda 2 ‘13, Brio Sport’13, Innova 2.0 G’15, Innova 2,5 G’13, Innova 2.0 G’13, Land Cruiser’11, Hardtop’82, Merci C.200’10, Agya’14, Innova 2,0 G’05/Plat JKt-Lmpg. Hub. 0823.0689.9997 (Teguh – Motor).

C A R I S C O VA R I A S I m n r m kc flm, Audio mbl, Alar m mbl,Cntrl lock,Pwr wndow dll, Jl. Sultan Agung jlr 2 Way

HONDA FREED (PSD) 1.5L AT, THN. 2010 AKHIR, WHITEPEARL, HUB. 0812.7144.2770.

PROMO MENARIK DAIHATSU

ADHA

PROMO AKHIR TAHUN MITSUBISHI MIRAGE DP 10 juta

Pajero Sport

DP 65 juta

AGUS A

0812.7240.5010 BB. 52BF7956

GEBYAR PROMO AKHIR TAHUN Dapatkan Harga & Diskon Spesial Setiap Pembelian Unit Suzuki Type Apa Saja

CARRY PU DP 9 JT

0822-8297-9676 Colt Diesel L 300 Dekra 125 PS

Bunga

0%

ERTIGA DP 27 JT

DP 18 juta

KARIMUN

DP mulai 20Jt

SIRION

JALAN-JALAN KE PULAU TANGKIL JANGAN LUPA MEMBAWA SUSU, KALAU ANDA MAU BELI MOBIL JANGAN LUPA BELI DAIHATSU.

0812.7978.2000 PIN 5A4B009F

0852-6987-0888

DP mulai 20Jt

LUXIO

LATIF

TONY

GRANMAX PU DP mulai 8Jt

AYLA TERIOS

DP20Jt-an atau Angs 2,7Jt-an

AYLA

0812.7975.0187

XENIA GRANMAX PU

TERIOS

DP11Jt-an

NOVITA

DP 4Jt-an atau Angs 2,2Jt-an

AYLA

DP 8Jt-an

TERIOS

New MOBILIO

OKY 0812.7219.1915

DP10Jt-an atau Angs 1,2Jt-an

GRANMAX

DP 12Jt-an

DP 6Jt-an atau Angs 2,2Jt-an

GRANMAX

0812-7111-2995

HUB. MONICA

0821.8101.9891

HR-V

DP 12Jt-an

BUTUH MOBIL ???

ARDI

BRIO

halim smping RM Puspa Minang 3 Hub. 0821.84890747/ 0857.68087476.

PROGRAM AKHIR TAHUN

HONDA LAMPUNG RAYA

WAGON R DP 10 JT-an

ATIK 0822.8037.5005 SANO 0812.7207.0999 0812.7910.0499 0823.7732.6545 TAMARA 0812.7809.6170

AAN BARI

ERTIGA DP 9 JT-an KARIMUN

L 300 DP 20 juta

WAGON R DP 7 JT-an

Colt Diesel DP 28 juta

CARRY PU DP 7 JT-an PRIORITAS LUAR KOTA BERKAS KITA JEMPUT

I’AM

0853.7751.1000

RADEN

0852.1131.7679

FUSO DP 50 juta

Pajero Sport DP 61 juta

MIRAGE DP 20 juta

JOFIAN 0812.2657.8818


DAERAH

sabtu, 14 November 2015

LAMPUNG POST

22

Stok Pupuk Cukup untuk Musim Tanam Rendeng

n LAMPUNG POST/TONGAM ROSARIO

JALAN RUSAK. Kondisi jalan provinsi menuju arah Rawajitu Selatan, Kabupaten Tulangbawang, yang belum lama diperbaiki telah rusak kembali. Sampai saat ini, belum ada tanda-tanda perbaikan dari pihak terkait. Foto dibidik Jumat (13/11).

Jalur Liwa-Krui Longsor Lagi Akibatnya, dua mobil yang hendak melaju ke arah Liwa tertimpa longsor dan terdorong ke pinggir jalan. Beruntung tidak tertimpa pohon yang tumbang dari atas tebing. ELIYAH

J

ALAN lintas Liwa—Krui kembali longsor Jumat (13/11), sekitar pukul 15.00, tepatnya di Pal 8 ke arah Krui, Pesisir Barat. Akibatnya, dua mobil yang hendak melaju ke arah Liwa tertimpa longsor dan terdorong ke pinggir jalan. Bambang Hermanto, PNS Dinas Pendidikan Lampung Barat, kemarin, mengatakan longsor terjadi ketika ia beriringan bersama dua mobil lainnya hendak melaju ke arah Krui. Namun, saat melintas di Pal 8, tiba-tiba dari depan melihat tanah

dari tebing sebelah kiri langsung berjatuhan bersamaan dengan tumbangnya sejumlah pohon ke jalan. Dari arah berlawanan, kata dia, juga ada dua mobil sedang melaju dari arah Krui hendak ke Liwa. Kedua mobil itu langsung terkena longsor dan terdorong ke pinggir jalan. Akibatnya, kedua mobil itu terjepit longsor, tetapi badan mobil tidak tertimpa pohon yang tumbang. “Saya melihat langsung saat kejadian, ada dua mobil seperti mobil Grand Max dan jip yang sedang melaju ke arah Liwa lang-

sung terkena longsor dan terdorong lumpur ke pinggir. Untung saja dua mobil itu tidak terkena pohon tumbang yang roboh bersamaan longsor,” kata Bambang.

Saya melihat air mengalir sangat deras menerjang tebing. Melihat kejadian itu, dia dan beberapa pengendara lain yang hendak melaju ke arah Krui langsung memutar balik ke arah Liwa. Me­ reka mengurungkan niatnya melanjutkan perjalanan karena jalan sudah tertutup longsor dan pohon-pohon tumbang.

Takut Longsor Susulan Bambang mengaku sa­ ngat khawatir dan takut saat melintasi Liwa—Krui karena saat itu sedang terjadi hujan deras. Melihat kejadian longsor itu, dia dan beberapa pengendara lain khawatir terjadi longsor susulan di wilayah itu. “Bagaimana enggak terjadi longsor, soalnya dari atas tebing saya melihat air meng­ alir sangat deras mener­jang tebing langsung ke jalan raya,” kata Bambang. Akibat longsor itu, sebagian badan jalan tertutup batu dan lumpur. Selain itu, beberapa pohon juga tumbang melintang di badan jalan. Ia memperkirakan jika hujan deras terus terjadi, diperkirakan longsor akan bertambah mengingat dari atas tebing air terus menga-

Ribuan Guru Mesuji Ikut Uji Kompetensi SEBANYAK 1.974 guru dari seluruh satuan tingkat pendidikan di Kabupaten Mesuji mengikuti Uji Kompetensi Guru 2015, yang berlangsung dari 10 hingga 20 November 2015. Kepala Dinas Pendidikan Mesuji, melalui Kasi Te ­n a g a Ke p e n d i d i k a n Noval Idrus, Kamis (12/11), menga­takan para peserta uji kompetensi guru (UKG) itu terdiri dari guru PNS dan non-PNS, mulai dari jenjang pendidikan anak usia dini (PAUD), taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD), hingga SMA/ sederajat. “Seluruh peserta dibagi ke dalam kelompok dengan jadwal UKG yang sudah diatur,” kata Noval. Menurutnya, jadwal UKG itu telah ditetapkan sejak jauh hari, dengan tempat uji kompetensi (TUK), antara lain di Kecamatan Tanjungraya pada SMPN 1 Tanjungraya, SMPN 1 Sim-

pangpematang, dan SMKN 1 Simpangpematang. Noval menyatakan UKG ini harus dilaksanakan oleh para guru agar menjadi tenaga pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarah­k an, melatih, menilai, dan meng­evaluasi peserta didik. Baik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, maupun pendidikan menengah. “Guru harus memiliki kualifikasi akademik minimum sarjana (S-1) atau diploma empat (D-IV), menguasai kompetensi pedagogis, profesional, sosial, dan kepribadian,” kata dia. Selain itu, guru juga harus memiliki sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. (ANT/KIM/D1)

lir akibat hujan deras. Kepala BPBD Lambar Maidar mengatakan longsor tersebut sudah berada di wilayah Pesisir Barat. “Kami sudah mengecek dan ternyata lokasi longsor itu sudah masuk ke wilayah Pesisir Barat,” kata Maidar. Kepala BPBD kabupaten Pesisir Barat Hasnul Abrar menga­takan telah mengetahui peristiwa itu dan secepatnya akan memanggulanginya. “Ya harus di kerahkan alat berat untuk menyingkirkan timbunan longsor,” kata dia. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Pertambangan dan Energi Pesisir Barat Hasbie Aska mengatakan pihaknya telah menerjunkan satu unit alat berat menuju lokasi longsor. (YON/D1) eliyah@lampungpost.co.id

GELAR KASUS. Kasat Reskrim Polres Tanggamus AKP Samsuri bersama Kapolsek Pulaupanggung AKP A Roni saat gelar kasus pencurian alat perekaman KTP-el, di halaman Mapolres Tanggamus, Kamis (12/11).

n LAMPUNG POST/ABU UMARALY

Pedagang Keluhkan Keberadaan PKL PARA pedagang di Pasar Simpangpematang, Kabupaten Mesuji, mengeluhkan pedagang kaki lima (PKL) yang marak berjualan di luar kios resmi yang tersedia di pasar itu. Hal itu membuat kondisi pasar semakin semrawut. Berkaitan maraknya PKL di Pasar Simpangpematang itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Mesuji Agus Haryanto mengatakan keberadaan PKL itu tak

lagi dapat dibendung karena Disperindag tak memiliki anggaran penertiban. Selain itu, Disperindag juga mempertimbangkan dampak sosial, meng­ingat jika PKL digusur akan ke mana mereka mencari nafkah. “Memang yang kami lakukan saat ini hanya penertiban sehingga para pedagang kaki lima yang menggelar dagangan di badan jalan kami pindahkan

karena menggangu aktivitas jalan umum,” ujarnya, beberapa hari lalu. Sebelumnya, menurut dia, para PKL itu telah diberikan surat teguran, dan jika tidak digubris secepatnya akan dilakukan eksekusi bersama tim dari Dinas Perhubungan. Dia mengakui saat ini dilema yang dihadapi di Pasar Simpangpematang adalah carut-marutnya para PKL. (ANT/D1)

Warga Penumangan Demo Perusahaan Singkong PULUHAN warga Tiyuh (Desa) Penumangan, Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat, mendemo sebuah perusahaan singkong, Jumat (13/11). Kedatangan warga tersebut memprotes sikap perusahaan yang menolak menerima singkong petani di wilayah setempat. Penolakan tersebut dilakukan perusahaan melalui surat

edaran yang diterima sejumlah warga pada 9 November 2015 tentang penolakan singkong muda dan kecil, singkong jenis Thailand yang kadar acinya di bawah 19%, dan singkong banyak tanah/bonggol. Menurut Nursiwan (57), warga Penumangan, se mua keputusan perusahaan itu dianggap sepihak dan tidak profesional dan hanya

mengedepankan kepenting­ an dan keuntungan perusahaan. “Kenapa baru sekarang perusahaan membuat keputusan ini. Selaku petani kami selalu ikut aturan main per­ usahaan. Bahkan, mengenai potongan 15%—25% kami ikut. Namun, keputusan yang dikeluarkan perusahaan sekarang bisa mematikan periuk masyarakat,” kata dia. Hal senada dibenarkan

Agusman. Dia mengatakan meski singkong dari petani belum sepenuhnya mencukupi umur masa panen, tetap menghasilkan aci yang cukup sedang. Jadi penolakan ini terindikasi ada permainan perusahaan. Menanggapi hal itu, pimpin­ an PT Budi Starch & Sweetener Div Tapioka, Memen, mengatakan dia tidak dapat berbuat banyak untuk menyikapi tun-

tutan warga tersebut. Sebab, semua kebijakan ada pada pimpinan di pusat. “Saya tidak dapat memberi­ kan keputusan, semua keputusan itu ada pada pimpinan. Saya di sini sekadar penanggung jawab di perusahaan ini. Pastinya, saya pribadi belum dapat mengambil keputusan,” kata Memen, manajer perusahaan itu, kemarin. (MER/D1)

DINAS Pertanian Kabupate n Lampung Bar at memastikan kebutuhan pupuk bersubsidi bagi para petani saat musim tanam rendeng mencukupi. Kepala Dinas Pertanian Lambar Amirian, melalui Kepala Bidang Onni Veolita Saragi, Jumat (13/11), menjelaskan berdasarkan laporan dari para distributor dari semua jenis pupuk bersubsidi hingga Desember mendatang persediaannya masih tersisa 7.840 ton dari alokasi mencapai 21.546 ton. “Stok dari September sampai Desember mendatang masih tersisa seba­ nyak 7.840 ton. Jumlah itu dinilai masih cukup bagi kebutuhan petani pada musim rendeng ini,” kata Onni. Soal pendistribusian pupuk bersubsidi, khusus September dan Oktober, belum direkapitulasi karena pihak distributor belum menyampaikan

laporan. Untuk itu, 7.840 ton pupuk itu masih me­ rupakan alokasi yang terhitung dari September— Desember. Laporan pendistribusian September—Oktober biasanya baru diterima pada minggu mendatang. Stok itu, kata Onni, merupakan milik anggota kelompok tani yang sudah terdaftar sesuai pengajuan rencana defeni­t if kebutuhan kelompok (RDKK). “Bagi petani yang tidak masuk kelompok dan tidak mengajukan RDKK tidak akan dilayani untuk mendapatkan pupuk bersubsidi.” Jika nanti kebutuhan pupuk bersubsidi terjadi kekurangan, pihaknya akan mengusulkan pe nambahan alokasi kepada pemerintah provinsi. Pupuk bersubsidi hanya diberikan kepada petani yang tergabung dalam kelompok tani dengan ketentuan paling banyak 2 hektare/anggota. (ELI/D1)

70% Infrastruktur 2016 Fokus ke Desa S E B A N YA K 7 0 p e r s en pelaksanaan APBD Lampung Utara 2016 difokuskan pada pembangunan dan perbaik­ an infrastruktur jalan di wilayah perdesaan. Hal itu dikatakan Bupati Lampura Agung Ilmu Mangkunegara, Jumat (13/11). “Tahun depan, saya memprioritaskan pelaksana­an pembangunan dan rehabilitasi infrastruktur jalan pada wilayah perdesaan, berkisar 70 persen. Sisa­ nya 30 persen baru dilaksanakan untuk di wilayah perkotaan,” kata dia. Agung berjanji tidak ada lagi jalan di kabupaten berjuluk Lampura Sikep itu yang onderlaag. Semua jalan pada 2016 harus sudah diaspal. Menurut Agung, dalam melaksanakan pemba­ ngunan di daerahnya diarahkan untuk memba­ ngun wilayah perdesaan tanpa melupakan pembangunan di pusat kota sehingga proses pelaksanaan pembangunan da-

pat berjalan seiringan. Kemudian dampaknya dapat dirasakan benar oleh masyarakat. “Saya menginginkan semua wilayah desa maju. Namun, kota juga tidak boleh ditinggalkan. Kami menginginkan desa dibangun, kota dibangun demi mewujudkan Bumi Tunas Ragom Lampung ini menjadi salah satu daerah besar di Lampung,” kata mantan camat di Bandar Lampung itu. Untuk itu, lanjut Agung, seluruh elemen masyarakat dapat mendukung pemerintah dalam mewujudkannya dengan cara mengawasi pelaksanaan pembangunan di lapangan. Sebab, beban itu tidak dapat ditanggung seluruhnya oleh pemerintah karena keterbatasan. “Ayo sama-sama kita awasi pembangunan, ja­ ngan sampai dikerjakan asal-asalan. Bila sampai ditemukan adanya pihakpihak yang melakukan tindak pidana tersebut, akan dimasukkan daftar hitam.” (CK5/D1)

Anies Baswedan akan Bertandang ke Tubaba MENTERI Kebudayaan dan Pendidikan Dasar Mene­ ngah Anies Baswedan akan menghadiri pertemuan Forum Keberlanjutan Pendidikan Daerah (FKPD) 2015 di Kabupaten Tulangbawang Barat, Sabtu (14/11). Kegiatan pertemuan 17 kabupaten penerima Program Indonesia Mengajar besutan Anies Baswedan itu akan digelar di kantor Bupati Tubaba dan rumah dinas bupati di Panaragan­ jaya. Kadis Pendidikan Tubaba Khairul Amri mengatakan pertemuan FKPD digelar untuk membahas berbagai kegiatan dan bertujuan meningkatkan sistem pendidikan. “Para peserta dalam pertemuan ini adalah 17 kabupaten yang masuk program pe­ nempatan pengajar muda dari Program Indonesia Mengajar, termasuk Kabupaten Tubaba,” kata dia, Jumat (13/11). Dalam pertemuan itu, Bupati Umar Ahmad sebagai tuan rumah sekaligus

akan menyosialisasikan program Tubaba Cerdas kepada anggota FKPD. Program ini terinspirasi dari para pengajar muda dalam Program Indonesia Mengajar yang telah dua tahun berjalan di kabupaten setempat. “Program Tubaba Cerdas ini terinspirasi dari para pengajar muda yang ditempatkan di kabupaten tersebut. Program ini melanjutkan Program Indonesia Mengajar yang akan berakhir tahun ini. Program ini telah terbukti ikut memajukan sektor pendidikan,” kata dia. Program Tubaba Cerdas ini, kata Khairul, diperuntuk­ kan guru pendidikan dasar yang pendanaannya se­ penuhnya ditanggung dari APBD kabupaten. “Tahap awal program ini direkrut sebanyak 12 pe­ ngajar muda yang diseleksi dari sejumlah alumni universitas se-Indonesia. Sistem perekrutannya seperti yang dilakukan dalam Program Indonesia Mengajar besutan pak Menteri.” (MER/D1)


DAERAH

Sabtu, 14 November 2015

RNO-RSUD Menggala Jalin Kerja Sama RUMAH Sakit Umum Daerah (RSUD) Menggala, Kabupaten Tulangbawang, menjalin kerja sama operasional (KSO) pelayanan laboratorium patologi dengan Rajawali Nusindo (RNO) di aula rumah sakit itu, Jumat (13/11). Direktur RSUD Menggala Feby Levarina mengatakan kerja sama ini untuk mempersiapkan seluruh aset pelayanan laboratorium klinik patologi, termasuk tempat, listrik, analis, tanggung jawab terhadap mutu pelayanan, dan hasil tes laboratorium. Tak hanya itu, dalam perjanjian kedua pihak, RSUD Menggala dan RNO melaksanakan protap pelaksanaan pelayanan pemeriksaan laboratorium klinik. Termasuk, tarif pemeriksaan laboratorium klinik, penghematan anggaran untuk pembelian peralatan laboratorium, dan perawatan. Lalu, peralatan laboratorium klinik dilengkapi sesuai dengan kebutuhan klinis dan disesuaikan dengan perkembangan RSUD Menggala, kemudian terjaminnya peralatan laboratorium selama 24 jam nonsetop. “Selain itu, peningkatan pelayanan dan kualitas hasil tes laboratorium serta terjaminnya persediaan kebutuhan reagent dan penunjangnya di laboratorium. Lalu, memberikan peningkatan omzet laboratorium klinik dan rumah sakit dan dapat menjadi laboratorium rujukan bagi laboratorium klinik rumah sakit sekitarnya,” kata dia. Investor RNO, Ferdinan, menjelaskan kerja sama ini telah ada aturan yang melindunginya. Syaratnya, rumah sakit harus telah menjadi BLU/BLUD. Hal itu sesuai UU No. 44 Tahun 2009 Pasal 30 C dan PP No. 23 Tahun 2005 tentang Pengelolaan BLUD. (CK9/D1)

23

Muhammadiyah Siap Jadi Mitra Pemerintah

n LAMPUNG POST/FAJAR NOFITRA

PUKUL GONG. Ketua PP Muhammadiyah Haedar Nasir memukul gong tanda dibukanya Muswil Muhammadiyah dan Asyiyah ke-25 Provinsi Lampung di Islamic Center Kotabumi, Jumat (13/11).

Walhi Lampung Ancam Gugat Pencemar Way Galih Jika Pemkab Lampung Selatan tidak mengambil tindakan tegas kepada perusahaan pencemar Sungai Way Galih, Walhi bersama warga setempat akan menggunakan hak gugat lingkungan hidup. LUKMAN HAKIM

W

AHANA Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Lampung bersama warga Desa Way Galih, Kecamatan Tanjungbintang, Lampung Selatan, akan mengajukan hak gugat masyarakat dan hak gugat organisasi, apabila Pemkab setempat tidak menindak tegas perusahaan pencemar Sungai Way Galih itu. Direktur Walhi Lampung Hendrawan, Jumat (13/11), menegaskan berdasarkan Undang-Undang No. 32 Tahun 2009 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup, seharusnya Pemkab Lamsel memberikan tindakan tegas kepada perusahaan yang telah terbukti melakukan pencemaran Sungai Way Galih. “Jika Pemkab Lampung Selatan tidak mengambil tindakan tegas kepada perusahaan pencemar Way Galih, Walhi bersama warga setempat akan menggunakan hak gugat

lingkungan hidup, seperti yang diatur dalam UU 32 Tahun 2009 Pasal 91, yaitu dengan melakukan legal standing dan atau class action,” kata Hendrawan.

Seharusnya, pemerintah memberikan sanksi tegas kepada perusahaan itu. Dia mengingatkan seharusnya pemerintah memberikan sanksi tegas kepada perusahaan yang terbukti melakukan pencemaran sungai dan lingkungan sekitar. Sanksi tersebut sudah diatur Undang Undang No. 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. “Sanksi tegas yang dimaksud adalah berupa penyegelan, penghentian operasi, dan atau pencabutan izin operasi,” kata dia.

Hasil Laboratorium Menurut Manajer Kampanye Walhi Lampung, perwakilan warga Way Galih di Tanjungbintang, Igo Alam, didampingi Walhi Lampung, Senin (9/11), telah mendatangi Kantor Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Lamsel. Tujuannya, mempertanyakan kejelasan tentang hasil uji laboratorium dan sanksi terhadap perusahaan yang diduga telah melakukan pencemaran Sungai Way Galih. Rombongan diterima Kepala Bidang Pengawasan dan Penegakan Hukum Lingkungan BLHD Lamsel Sundari. Menurut dia, berdasarkan penjelasan Sundari, terungkap PT ISP telah membuang limbah melebihi ambang batas yang telah ditentukan. Seperti yang telah diatur dalam izin pembuangam limbah cair yang dikeluarkan BLHD No. 660/66/IV.03/SK/ PPLC/2015 dan Permen LH No. 5 Tahun 2014. Diketahui pula, Pemkab Lamsel melalui kantor BLHD telah memberikan sanksi kepada perusahaan itu berupa surat teguran. (ANT/D1) lukmanhakim@lampungpost.co.id

DPRD Dukung Sistem Layanan Terpadu KDRT KOMISI IV DPRD Lampung Utara mengapresiasi dan mendukung terbentuk satu sistem layanan terpadu bagi perempuan dan anak korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di kabupaten itu. Pernyataan dukungan itu terungkap dalam audiensi antara Kesatuan Perempuan Lampung Utara (Kepal Utara) dan Komisi IV DPRD Lampura di ruang rapat Komisi IV DPRD setempat, Kamis (12/11). Wakil Ketua DPRD Lampura Arnol Alam mengatakan Komisi IV siap memediasi Kepal Utara dengan dinas terkait seperti BKKBN, Dinas Kesehatan, dan rumah sakit di daerah ini. “Kami dapat berperan untuk menjadi jembatan Kepal dengan berbagai lintas sektor dan mendorong sampai menjadi MoU tertulis,” kata Arnol. Senada dengan Arnol, anggota Komisi IV DPRD Lampura, Agung Utomo, juga mendukung upaya yang selama ini dilakukan Kepal Utara. “Saya menaruh perhatian pada persoalan gender dan anak. Hal ini memerlukan keseriusan semua pihak, kasus di

LAMPUNG POST

Lampura ini banyak. Tidak mungkin berjalan sendiri,” kata Agung. Audiensi itu dilakukan untuk mendesak pemerintah agar menyegerakan terbentuk satu sistem layanan terpadu bagi perempuan dan anak korban kekerasan di Lampura. Ketua Kepal Utara Amperawaty Berangai Putri mengatakan pemerintah dalam hal ini rumah sakit daerah setempat sudah seharusnya me nyediakan unit layanan terpadu. “Dari 15 kabupaten dan kota di Lampung, baru beberapa daerah yang sudah mempunyai unit ini, di antaranya Bandar Lampung, Metro, Lampung Selatan, dan Lampung Timur,” ujar Amperawaty. Menurutnya, hal itu penting disegerakan, karena Lampura termasuk daerah rawan. “Padahal, kasus yang terjadi banyak. Sepanjang 2015 saja kami sudah mendampingi 12 kasus,” kata dia. Menurut hasil pendataan kasus kekerasan perempuan dan anak yang dilakukan Lembaga Advokasi Perempuan Damar sepanjang 2014, Lampura termasuk daerah yang banyak terjadi kasus. (ANT/KIM/D1)

n LAMPUNG POST/DOK HUMAS MESUJI

BERI PENGARAHAN. Bupati Mesuji Khamamik (kanan) memberikan pengarahan kepada para kepala desa se-Kecamatan Way Serdang, di kantor Kecamatan Way Serdang, soal pengelolaan keuangan desa, usai acara penyerahan dana bantuan rumah layak huni, Jumat (13/11).

GNOTA Beri Santunan 100 Siswa SD SEBANYAK 100 anak dari 10 sekolah dasar (SD) di wilayah Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Pringsewu, mendapat bantuan dalam acara Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GNOTA), Kamis (12/11). Kegiatan yang berte makan Dengan Gerakan Nasional Orang Tua Asuh, kita tingkatkan kepedulian terhadap anak didik kita bersama itu dilaksanakan di aula Kecamatan Sukoharjo, Pringsewu. Ketua panitia, Yeni Safitri, dalam sambutannya men-

gatakan kegiatan GNOTA bersumber pada dana DIPA sekretariat pemerintah 2015. Menurut dia, santunan yang diberikan berupa uang Rp100 ribu/anak. Mereka yang mendapatkan bantuan siswa berasal dari SDN 2 Sukoharjo II, SDN 3 Sukoharjo I, SDN 4 Sukoharjo III, SDN 1 Sukoharjo IV, SDN 1 Pandansurat, SDN 1 Pandansurat Selatan, dan SDN 1 Panggungrejo. “Selain itu, siswa SDN 1 Siliwangi, SDN 3 Sinarbaru, dan SDN 1 Keputran. Tiap sekolah mendapatkan san-

tunan untuk 10 anak,” ujar Yeni Safitri. Bupati Pringsewu, diwakili Kabbag Kesmasag Pemkab Pringsewu Ridwan Mas’ud, mengatakan kegiatan itu untuk membantu anak yang tidak mampu agar dapat menyelesaikan sekolah. “Sebab, anak Indonesia wajib mendapatkan pendidikan. Masih banyak anak yang tidak mampu untuk membeli buku sekolah. Hal ini yang menjadi alasan utama Pemkab Pringsewu dalam kegiatan GNOTA,” kata dia. (WID/D1)

SELURUH anggota Muh a m m a d iya h at au p u n simpatisannya siap bermitra dengan pemerintah dalam menyukseskan pelaksanaan pembangunan bagi kemaslahatan masyarakat. Hal itu dikatakan Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Lampung Nurvaif S Chaniago saat Muswil Muhammadiyah dan Asyiyah ke-25 Provinsi Lampung di Islamic Center Kotabumi, Jumat (13/11). Hadir dalam kegiatan itu Ketua PP Muhamadiyah Haedar Nasir, PP Asyiyah Nurjanah Johantini, PW Muhammadiyah Lampung, PD Muhammadiyah Lampura Zainal Abidin, dan Bupati Agung Ilmu Mangkunegara. Hadir pula Wakil Ketua III DPRD M Yusrizal, anggota Forkopimda, Kepala Biro Pembinaan Mental Ratna Dewi, SKPD, serta ribuan kader dan simpatisan yang berasal dari seluruh kabupaten/kota se-Lampung. Muswil Muhammadiyah tahun ini mengangkat tema Gerakan pencerahan menuju Lampung berkemajuan. Bila sebelumnya dipusatkan di Pringsewu, tahun ini di Lampung Utara. Dewasa ini, kata Nurvaif, Islam di dunia sering diidentikkan sebagai sumber kejahatan. Padahal, pada hakikatnya Islam adalah

agama yang membawa kesejukan dan kedamaian. “Untuk itu, dalam kesempatan ini, saya mengajak seluruh kader dan simpatisan Muhammadiyah menyukseskan kerja kepala daerah, khususnya di Lampura,” kata Nurvaif. Menurut pria yang akrab disapa Buya ini, selama ini organisasi besutan Ahmad Dahlan itu telah bermitra dengan pemerintah, seperti organisasi yang ada di cabang, wilayah, maupun pusat, dengan melakukan berbagai kerja sama dalam berbagai bidang. “Apakah itu di cabang ataupun provinsi, Ormas Muhammadiyah dan Asyiyah selalu bekerja berdampingan dengan pemerintah,” kata dia. S e b e l u m nya , B u p at i Agung Ilmu Mangkunegara mengatakan hendaknya Ormas Muhammadiyah dapat menjadi pencerah masyarakat di tengahtengah ingar-bingarnya dunia saat ini, sehingga dapat menjadi pegangan umat dalam meningkatkan derjat kehidupannya. “Saya akui selama ini banyak kader Muhammdiyah yang telah berkiprah di sini, baik itu melalui organisasi kepemerintahan ataupun sosial kemasyarakatan.” (CK5/YUD/D1)

Lampung-Tiongkok Kerja Sama PLTUBB PEMERINTAH Provinsi Lampung segera melakukan kerja sama dengan pengusaha Tiongkok untuk membangun pembangkit listrik tenaga uap batu bara (PLTUBB) di mulut tambang Kabupaten Mesuji. “Lokasi tambang di Mesuji dapat menghasilkan listrik sebesar 700 megawatt (mw). Berarti, dapat menambah pasokan listrik yang saat ini mengalami defisit akibat kemarau,” kata Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan Provinsi Lampung Adeham, Kamis (12/11). Dia mengatakan Pemp ro v L a mp u n g s e b e l umnya telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan direktur Utama China Shenhua Energy Co Ltd Guo Hua Electric Power Branch untuk pembangunan PLTUBB. “Lampung memiliki po-

tensi sumber daya listrik yang besar seperti panas bumi dengan daya 2.867 mw atau 10% dari total potensi panas bumi. Selain itu, Lampung juga memiliki tambang batu bara di Mesuji,” ujar Adeham. Menurut dia, Lampung hingga kini masih krisis listrik, karena hingga kini PLTU Sebalang belum dapat dioperasikan. Ini juga yang menyebabkan seringnya terjadi pemadaman listrik di Provinsi Lampung dan sekitarnya. Menurut Adeham, ki­ni Lampung membutuh­kan listrik mencapai 742 mw, sementara ketersediaan listrik dari pembangkit lo­kal Lampung hanya menca­pai 540 mw. Untuk memenu­hi kebutuhan listrik di dae­rah ini, Lampung mendapat­kan suplai daya dari Sumate­ra Selatan sebesar 294 mw. (ANT/MAN/D1)

Warga Lampung Timur Gemar Es Dawet Ayu KENIKMATAN es dawet ayu Banjarnegara, Jawa Tengah, yang dijajakan di perlintasan jalan Desa Brajasakti, Kecamatan Way Jepara, menuju Kecamatan Brajaselebah, Lampung Timur, dengan rasanya yang segar dan manis untuk menghilangkan dahaga, disukai warga daerah itu. Waris (43), warga Desa Banjarsakti, penjual es dawet ayu Banjarnegara, mengaku setiap hari berjualan untuk melayani pembeli yang mampir di lapaknya saat melewati jalan penghubung Way Jepara—Brajaselebah— Labuhanmaringgai. Dia mengatakan membuka lapak es dawetnya setiap hari mulai pukul

09.00 hingga pukul 17.00. “Kecuali hari Jumat, saya tidak buka,” kata Waris, kemarin. Dia mengungkapkan es dawet buatannya merupakan es dawet asli Banjarnegara yang dipelajari dari orang tuanya dan merupakan resep warisan keluarga. Harga satu gelas es dawet itu Rp3.000. Dia menyebutkan dalam sehari bisa melayani 100 pembeli. Menurut Waris, para pembeli es dawetnya itu menyatakan sangat menyukainya. Selain hari biasa, es dawetnya itu paling ramai dikunjungi pembeli saat Lebaran, karena banyak pembeli yang melewati jalan di depan lapaknya. (ANT/KIM/D1)


DAERAH

sabtu, 14 november 2015

HKN, Dinkes Lamsel Gelar Baksos MEMPERINGATI Hari Ke­ sehatan Nasional (HKN) ke51, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menggelar bakti sosial (baksos) dan pelayanan kesehatan di Lapangan Korpri, Kalianda, Jumat (13/11). Mulai dari donor darah, pemeriksaan kesehatan gratis, hingga jalan sehat. “Kegiatan yang dilaksanakan, terutama sebagai bentuk kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat Lampung Selatan berupa pelayanan kesehatan, misalnya donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis serta jalan sehat,” ujar Kepala Dinkes Lamsel Jimmy Banggas Hutapea. Selain pengabdian kepada masyarakat, secara intern, Dinkes menggelar lomba dalam pengelolaan program, seperti lomba kebersihan di puskesmas, lomba kader kesehatan, kader posyandu, serta lomba mengenakan pakaian tradisional. “Dengan kegiatan HKN ini, kami ingin memberikan sesuatu kepada masyarakat Lampung Selatan di bidang kesehatan. Jadi, kegiatan dalam rangka HKN ini cukup banyak seperti pada Sabtu (14/11), kami akan melakukan pemeriksaan deteksi dini kanker serviks gratis di Rumah Sakit Medika. Kami juga akan menggelar seminar kesehatan,” kata dia. Selain berbagai rangkaian kegiatan tersebut, pihaknya juga mengajak masyarakat agar memahami arti penting tentang menjaga kesehatan dan menerapkan pola hidup sehat. (TOR/D2)

Metro Beri Kemudahan Investor PENJABAT (Pj) Wali Kota Metro Achmad Crisna Putra menginstruksikan kepada Kantor Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kota Metro memberikan kemudahan kepada investor yang ingin membuka usaha di Metro. Untuk mengurus perizinan, pihaknya meminta selesai dalam sehari. “Kami tidak bisa menghambat pertumbuhan ekonomi. Walaupun diberikan kemudahan, tapi kami tetap akan batasi sesuai dengan perda (peraturan daerah, red),” kata dia, sambil mencontohkan perizinan Indomaret, Jumat (13/11). Kendati investasi ini bisa menumbuhkan perekonomian, tetap dibatasi agar tidak membunuh ekonomi kerakyatan di Kota Metro. Karena tugas pemerintah kota (pemkot) melindungi ekonomi ke­ rakyatan. Tak hanya itu, pemkot juga akan memberikan kemudahan perizinan bagi pengusaha hiburan yang ingin melebarkan usahanya di kota pendidikan ini. Harapannya semakin bertumbuhnya berbagai usaha, maka dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kota Metro dari sektor pajak dan retribusi. “Tidak bisa dimungkiri, pendapatan kami hanya dari sektor jasa, perdagangan, pajak, dan retribusi. Artinya, kami harus bisa melihat semua peluang dan tidak membatasinya, termasuk tempat hiburan, kami buka peluang selebar-lebarnya jika ada investor yang ingin berinvestasi di Kota Metro,” kata dia. (CAN/D2)

LAMPUNG POST

24

selintas

Warga Khawatir Pohon Tumbang KABUPATEN Lampung Tengah (Lamteng) mulai diguyur hujan, kemarin (13/11). Datangnya musim penghujan yang disertai angin kencang tersebut menimbulkan kekhawatiran warga dengan tumbangnya pohon. Pasalnya, beberapa ruas jalan protokol terdapat pohon yang berjuntai di pertengah­ an jalan. “Di sini kan banyak pohon besar. Kami kerap ngeri ngelihatnya jika hujan deras disertai angin kencang, takut tumbang,” ujar Ali, warga setempat, kemarin (13/11). Pantauan Lampung Post, sepanjang jalan dari Desa Wates hingga Terbanggibesar terdapat banyak pohon besar dan sudah tua, terutama di sepanjang jalan sebelum Kantor Samsat Lamteng. Ketakutan warga dan pengendara di sisi kanan dan kiri jalan tersebut jurang sehingga jika pohon tumbang, tak ada jalan untuk pengendara mengelak. Untuk itu, warga meminta dinas terkait segera memo­ tong dahan pohon jenis petai-petaian tersebut. Karena beberapa waktu lalu, pohon besar di dekat Jembatan Gunungsugih menuju Bandarjaya tumbang karena akar pohonnya tak kuat menahan tambunnya pohon tersebut. Beruntung saat tumbang tak satu pun kendaraan melintasi jalan itu sehingga tak ada korban jiwa. (LUT/D2) n LAMPUNG POST/JUWANTORO

DONOR DARAH. Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lampung Selatan (Lamsel) Ny Dwi Endang Sutono menyaksikan anggotanya melakukan donor darah yang digelar Dinas Kesehatan (Dinkes) Lamsel dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) di Lapangan Korpri, Kalianda, Jumat (13/11). Selain donor darah juga digelar pemeriksaan kesehatan dan deteksi dini kanker serviks gratis, seminar kesehatan, serta jalan sehat.

Puluhan Ayam Warga Bakauheni Mati Mendadak Ayam yang mati mendadak diduga terkena flu burung (Avian influenza). AAN KRIDOLAKSONO

P

ULUHAN ayam milik warga Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, mati mendadak dalam satu pekan terakhir. Pada ayam yang mati secara tiba-tiba itu ditemukan ciri-ciri jengger yang berwarna kebiru-biruan, diduga terkena flu burung (Avian influenza). Kejadian yang begitu cepat membuat Untung Emanu (42), salah seorang warga Dusun Siring Itik, Bakauheni, kaget. Pasalnya, gembar-gembor Lamsel bebas flu burung pada tahun ini ternyata hanya isapan jempol belaka. “Saya enggak menyangka kalau masih ada wabah AI di

Bakauheni. Buktinya dalam waktu tiga hari, 30 ekor ayam bangkok saya mati dengan jengger membiru. Selain itu juga terdapat lendir pada paruh hidung ayam. Seperti ciri-ciri kena AI,” kata Untung kepada Lampung Post, Jumat (13/11). Karena melihat ciri-cirinya seperti terkena flu burung, Untung mengubur bangkai ayam dan ada juga yang dibakar. Ia menuturkan tidak terlalu memperhatikan kematian ternak ayam bangkoknya. Akan tetapi, hari berikutnya ayam yang mati secara mendadak terus bertambah banyak hingga 30 ekor ayam bangkok miliknya dengan harga lebih dari Rp200 ribu per ekor mati semua dengan

ciri-ciri yang sama. Untung mengaku mengalami kerugian sekitar Rp7 juta akibat serangan yang diduga flu burung tersebut. Tidak hanya ayam milik Untung, ternak kepunyaan Limbong (39), warga Dusun Kenyayan, Bakauheni, juga mengalami hal serupa. Mewabahnya ayam mati mendadak di Desa Bakauheni dalam satu pekan terakhir ini membuat Untung melaporkan kejadian tersebut ke Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Lamsel. Namun, ia kecewa karena petugas dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan hanya menitipkan beberapa botol obat AI ke Balai Desa Bakauheni. “Kami berharap petugas melakukan pencegahan dan penyemprotan di lingkungan

yang terindikasi terkena AI. Bukan kami yang berebut untuk mengambil botol obat AI yang dititipkan di balai desa,” kata dia. Limbong berharap Dinas Peternakan Lamsel segera melakukan pengecekan ke lokasi. Sebab, warga khawatir wabah kematian ternak ayam secara mendadak yang kian menyebar luas benar flu burung. Dihubungi terpisah, Kabid Kesehatan Hewan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Lamsel Agung Kusmartuti mengatakan Tim Participatory Disease Surveillance Response (PDSR) akan melakukan rapid test terhadap bangkai ayam yang mati untuk memastikan penyebab kematian ayam tersebut. (D2)

menyengat sudah berlangsung sejak beberapa tahun yang lalu, hanya saja intensitasnya tidak seperti saat ini. “Informasi dari para staf, bau tak sedap tersebut sudah tahunan karena saya baru sekitar setahun di sini,” kata dia, Jumat (13/11). Meningkatnya bau tidak sedap tersebut, kata dia, karena TPS yang semula berjarak sekitar 50 meter dari kantornya, kini pindah

bersebelahan langsung dengan kantor tersebut. “Dulu berada agak di ujung tempat sampahnya sehingga bau menyengat hanya hari tertentu saja, tapi kini setiap hari bau,” ujarnya. D e n g a n m e r e b a k nya bau tidak sedap, kata dia, membuat sekitar 15 pegawai yang bekerja di kantor tersebut tidak nyaman. Karena mereka harus menggunakan masker sambil bekerja.

DIDUGA mengidap sakit darah tinggi, Desi Rizal (45), warga Dusun Bunut Selatan, Desa Bandaragung, Keca­ matan Sragi, Lampung Selatan (Lamsel), ditemukan tidak bernyawa di dalam kamar mandi rumahnya, Senin (9/11), sekitar pukul 17.00. Istri Parizal (55), sopir travel jurusan Bakauheni—Brata­ sena, Tulangbawang, itu ditemukan pertama kali oleh sang suami dengan kondisi tergeletak tanpa busana. Korban diketahui tewas saat Parizal pulang kerja. Saat memasuki rumah, ia merasa heran sang istri tidak ada dan tidak membukakan pintu rumah. Parizal akhirnya terpaksa mendobrak pintu rumah dan menelusuri keberadaan istrinya. Lalu, ia kembali mendobrak pintu kamar mandi serta melihat kondisi istrinya tergeletak tidak bernyawa. Kepala Desa Bandara­ gung Syamsul Anwar membenarkan peristiwa tersebut. Meskipun demikian, ia belum bisa menceritakan lebih jelas tentang kronologisnya. Sebab, ia hanya baru mendapatkan cerita dari warganya. (*2/D2)

Disdik Berantas Buta Aksara

aankridolaksono@lampungpost.co.id

Pegawai Disdik Keluhkan TPS SEJAK sebulan terakhir, pegawai unit pelaksana teknis (UPT) Dinas Pendidik­a n (Disdik) Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan (Lamsel), mengeluhkan bau tidak sedap yang menyengat di kantor tersebut. Bau busuk yang berasal dari tempat pembuangan sampah (TPS) yang berada tepat di samping tempat mereka bekerja. Kepala UPT Disdik Kecamatan Sidomulyo Nurhasanah mengatakan bau yang

Istri Sopir Tewas di Kamar Mandi

“Pegawai di sini tidak nyaman kerjanya karena harus menggunakan mas­ ker,” kata dia. Permasalahan tersebut, ujarnya, sudah disampaikannya pada saat rapat koordinasi di kecamatan. Agar dinas terkait bisa menindaklanjuti dan menyelesaikan permasalahan tersebut. “Sudah saya sampaikan di rakor agar bisa ditindaklanjuti, tapi hingga kini belum ada tindaklanjutnya,” ujarnya. (*3/D2)

GUNAKAN MASKER. Merebaknya bau tidak sedap di kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pendidikan Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, membuat pegawai serta tamu harus menggunakan masker, Jumat (13/11). Bau tersebut berasal dari tempat pembuangan sampah (TPS) sementara yang berada tepat di samping kantor itu.

n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

n LAMPUNG POST/JUWANTORO

MENINJAU STAN. Kepala Dinas Pendidikan Lampung Selatan Burhanuddin (bertopi putih), didampingi Staf Ahli Bupati Bidang Kesrak Lamsel Mulyadi Saleh (batik kuning) dan Kabid Pendidikan Nonformal dan Informal (PNFI) Syamsiah, meninjau stan pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM), taman bacaan masyarakat (TBM), dan keaksaraan dasar (KD) dalam Festival Percepatan Pemberantasan Buta Aksara di Gedung Serbaguna (GSG) Kalianda, Jumat (13/11). GUNA meningkatkan kemampuan keaksaraan dan keberdayaan keluarga, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) helat festival dalam rangka percepat­ an pemberantasan buta aksara melalui lembaga pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM), taman bacaan masyarakat (TBM), keaksaraan dasar (KD), serta lomba keaksaraan fungsional di gedung serbaguna (GSG) Kalianda, Jumat (13/11). Staf ahli bupati bidang kesejahteraan masyarakat (Kesrak) Pemkab Lamsel, Mulyadi Saleh, mengatakan masyarakat buta aksara perlu memiliki kemapuan membaca, menulis, berhitung, dan berkomunikasi dalam bahasa Indonesia. Untuk itu, perlu ada pemberdayaan agar

memperoleh pelajaran pendidikan secara bermutu sehingga menjadi insan yang produktif dan mampu meningkatkan kesejahteraan. “Kami berharap masyarakat buta aksara ini mendapatkan pengetahuan membaca, menulis, dan berhitung serta mendapatkan keterampilan fungsional untuk meningkatkan taraf hidup serta menggali potensi sumber-sumber kehidupan yang terdapat di lingkungan masing-ma­ sing,” ujarnya, ketika membuka acara tersebut. Dia menambahkan keaksaraan fungsional merupakan program pendukung pembangunan di daerah itu. Sebab, warga belajar tidak hanya diajari tulis, baca, dan hitung, tetapi juga dibekali dengan keterampilan. (TOR/D2)

Baru Tiga Anggota DPRD Lamsel Laporkan Kekayaan DARI 48 anggota DPRD Lampung Selatan (Lamsel), baru tiga orang yang sudah memberikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Berdasarkan data komisi antikorupsi itu hingga 16 Oktober 2015 lalu, dari 48 anggota DPRD Lampung

Selatan, baru tiga yang menyerahkan LHKPN,” kata Kepala Unit Korsupgah Bidang Pencegahan KPK Wawan Wardiana, saat semiloka koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel, Selasa (10/11) lalu. Untuk eksekutifnya, kata dia, sebanyak 86 pejabat su-

dah menyerahkan LHKPN ke KPK. Namun dari jumlah tersebut, baru sekitar 17 orang pejabat yang telah meng-update (memperbarui, red) laporan LHKPN. “Meski kesemuanya sudah melaporkan LHKPN, tapi untuk update laporannya eksekutif di Lampung Selatan masih minim,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, anggota DPRD dari Fraksi Demokrat, Jenggis Khan Haikal, mengatakan dalam waktu dekat hal itu akan segera memberikan data LHKPN kepada KPK. “Laporan LHKPN sedang diisi setelah rampung langsung dilaporkan. Keterlambatan karena memang banyak format yang harus

diisi,” kata dia. Dia mengatakan ada beberapa kendala yang dialami para anggota DPRD dalam pengisian LHKPN. Salah satu penyebabnya, sebelumnya tidak ada sosialisasi tentang pengisian LHKPN. “Banyak rekan kami yang belum memahami betul format pengisian LHKPN

karena tidak ada sosialisasi sebelumnya,” ujarnya. Ketua Komisi B DPRD Lamsel Ismet Jaya Negara mengatakan jika ia sudah memberikan LHKPN kepada KPK. “Pengisiannya yang tahu persis diri kita sendiri, ada berapa banyak harta yang dimiliki,” ujar anggota DPRD dari fraksi Golkar itu. (*3/D2)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.