Lampung Post Selasa, 7 Juli 2015

Page 1

±

±

CMYK

± facebook.com/lampungpost @lampostonline @buraslampost

I

24 Hlm. selasa 7 juli 2015

TERUJI TEPERCAYA

i TAHUN XL Terbit Sejak 1974 i Rp3000 No. 13537

www.lampost.co

±

47 Dosen Penuhi Syarat Jadi Calon Rektor Unila SEBANYAK 47 dosen Universi­ tas Lampung (Unila) me­ menuhi syarat sebagai calon rek­tor. Panitia penjaringan rektor Unila akan mengirim­ kan surat kepada dosen terse­ but untuk mendaftar sebagai calon rektor. Sekretaris panitia tim pen­ jaringan rektor Unila, Bam­ bang Utoyo, mengatakan pihaknya sudah mendata semua dosen Unila yang me­ menuhi syarat sebagai calon rektor. Syarat yang dimaksud adalah bergelar doktor, ber­ pangkat lektor kepala dengan nilai kredit 700, dan usianya tidak lebih dari 60 tahun. Dia menerangkan dari 1.248 dosen di Unila, awalnya ada 68 orang yang memenuhi syarat menjadi calon rektor Unila. Namun, setelah diseleksi lagi, ternyata hanya 47 dosen yang memenuhi kriteria. “Yang berpeluang maju dan akan kami surati mulai besok ada 47 dosen. Saya akan lang­ sung berkoordinasi dengan ketua panitia dan Senat,” kata Bambang, saat dihubungi Lam-

Rektor Masa Depan

pung Post, Senin (6/7) malam. Ia menjelaskan panitia selek­ si penjaringan rektor tidak bisa mengajukan diri menjadi calon. Panitia penjaringan ber­ jumlah 10 orang, termasuk Ketua I Gede Wiranata. Ketua Senat Unila Warsito mengatakan tim penjaringan akan mengirimkan surat kepada dosen yang memenuhi syarat sebagai calon rektor. Dosen bisa mendaftar langsung atau diwakil­ kan dengan melampirkan surat kuasa yang ditandatangani. Pendaftaran calon rektor dibuka Senin (6/7) hingga 15 Juli mendatang. Tahapan selan­ jutnya adalah verifikasi berkas pada 23—24 Juli 2015 dan seleksi akhir pada 27 Juli. Selanjutnya akan diseleksi tiga calon yang akan dipilih Senat Unila. Pemi­ lihan rektor dijadwalkan pada September mendatang. Warsito menerangkan Senat akan menggelar debat kandidat calon rektor untuk mengetahui visi misinya. Dia berharap agar se­luruh calon dan tim sukses bi­sa menjaga iklim kondusif di Uni­la. (*1/INS/L1)

Golkar Lampung Serahkan Hasil Penjaringan ke DPP

± Heru Sambodo Ketua Harian DPD I Golkar Kubu Agung

Iberahim Bastari Sekretaris DPD Golkar Kubu Ical

PARTAI Golkar Lampung kubu Abu­rizal Bakrie dan Agung Laksono akhirnya menyerah­ kan nama-nama calon bupati dan wali kota hasil penjaring­ an ke DPP. Nama-nama terse­ but nantinya diputuskan tim bersama untuk diusung dalam pemilukada. “Kalau dari kami sudah kami serahkan ke DPP, termasuk yang terakhir tadi hasil pleno Golkar Bandar Lampung,” kata Sekre­ taris DPD Golkar kubu Ical, Ibera­ him Bastari mendampingi ketua­ nya M Alzier Dianis Thabranie, Senin (6/7) malam. Nama-nama hasil penjaring­ an yang diserahkan ke DPP itu adalah Mustafa sebagai calon bupati Lampung Tengah, Pai­ rin, Ampian Bustami, dan Me­ gasari sebagai calon wali kota Metro, Raden Adipati Surya dan Marsidi Hasan sebagai ca­lon bupati Way Kanan, Ryc­ ko Menoza dan Eki Setyanto se­bagai calon bupati dan wakil bu­pati Lampung Selatan. Selain itu, Dendy Roma­ dona dan Musiran sebagai calon bupati Pesawaran, Yus­

ran Amirullah sebagai calon bupati Lampung Timur, Agus Istiqlal dan Aidin Adlan se­ bagai calon bupati Pesisir Barat, dan terakhir Herman HN sebagai calon wali kota Bandar Lampung. Iberahim menyerahkan ha­sil penjaringan tersebut ke­pada Ketua Umum Aburizal Bakrie. Siapa pun nama yang akan direkomendasikan, par­ tainya siap memenangkannya. “Rekomendasi terserah Pak Ical. Apa pun keputusan beliau kami akan patuh,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Harian DPD I Golkar Lampung versi Mu­nas Ancol Heru Sambodo me­ngatakan pihaknya juga se­dang menjaring nama-nama untuk diusung sebagai calon kepala daerah dan wakil kepala daerah. Hasil penjaring­an terse­ but akan dikirim ke DPP pada Selasa (7/6). “Kamiakankirimsemuaberkas ke DPP besok (hari ini). Soal nanti apakah digodok tim penjaringan bersama itu kewenangan DPP,” kata Heru, kemarin. (UIN/EKA/U1) GOLKAR TONY... Hlm. 3

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

PERBAIKAN JALINPANTIM. Alat berat bekerja memperbaiki Jalinpantim di Rajabasa Baru, Lampung Timur, Senin (6/7). Perbaikan jalan di jalur tersebut terus dilakukan untuk memperlancar arus mudik Lebaran tahun ini.

50 Mobil Patroli Polda Kawal Mudik Sejak H-5 hingga H+3, truk dilarang melintasi jalur mudik, kecuali pengangkut bahan bakar minyak dan sembako. ARIS SUSANTO

±

Putri AS Rebut Gelar Ketiga...Hlm.24

±

TAJUK

S

ELAMA 24 jam, sebanyak 50 unit patroli kendaraan siap mengurai kemacet­ an sepanjang jalur mudik di Lampung. Secara umum, kondisi jalan dan jalur mudik bisa dilalui arus mudik. Na­ mun, di beberapa titik proses perbaikan jalan saat ini sedang dikerjakan. Direktur Lalu Lintas Polda Lampung Kombes Syamsu Ri­ yani Darussalam menjelaskan setiap harinya sebanyak 50 unit mobil patroli siap meng­ urai kemacetan se­p anjang jalur mudik di Lampung. Tidak hanya pemudik yang menggunakan bus dan mo­ bil, sebanyak sepuluh aparat keamanan dari Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung dan pol­ res setempat juga membantu kelancaran mudik pengemudi sepeda motor. “Kami siap mengawal kelancaran arus mudik dan keamanan selama di per­ jalanan. Ada 50 unit mobil patroli yang siap mengurai kemacetan di jalan. Tidak hanya mengawal bus, ada pengawalan lima dari direk­ torat dan lima dari polres siap mengawal pemudik yang menggunakan sepeda mo­ tor,” ujar Syamsu kepada

Aturan

demi kelancaran arus mudik. Di antaranya, sejak H-5 hingga H+3, truk dilarang melintasi jalur mudik. Pengecualian diberikan kepada truk pengangkut bahan bakar minyak (BBM) dan sembi­ lan bahan pokok (sembako). “Apabila ada kendaraan yang kedapatan melintasi jalur mudik, akan ditaruh di kantong-kantong peristiraha­ tan jalur mudik,” ujarnya. Dirlantas Polda Lampung itu juga mengungkapkan setiap posko pengamanan yang ada harus memiliki kantong-kan­ tong parkir untuk jalur mudik. Dia menambahkan untuk para pemudik yang menggunakan bus, pendampingan kepoli­ sian akan diberikan sejak keluar dari pintu Pelabuhan Bakauheni. “Persiapan Bakauheni sudah dimulai dengan dibukanya 8 pintu tol gate. Tersedia fasilitas kesehatan dan karantina bagi pemudik yang sewaktu-waktu sakit,” kata dia. Syamsu juga mengungkapkan lonjakan arus mudik tahun ini dari Pulau Jawa ke Sumatera atau sebaliknya belum terlalu tam­ pak. Namun, dia memprediksi lonjakan pesat dan membeludak justru terjadi saat arus balik. “Lonjakannya belum terlalu terlihat saat arus mudik saat ini. Prediksi kami lonjakan pesat dan membeludak jus­ tru terjadi saat arus balik,” ujarnya. (BOY/U1)

Syamsu juga menerangkan be­ berapa hal yang mesti dipatuhi

arissusanto@lampungpost.co.id

Lampung Post, usai berkeli­ ling mengecek jalur mudik di Lampung, Senin (6/7). Secara umum, kata Syamsu, kondisi jalan dapat dilalui para pemudik. Namun, ada beberapa titik jalan yang be­ lum bisa dilalui karena kon­ disinya rawan longsor. Di wilayah Rajabasa, Lampung Timur, misalnya. Dirlantas

Persiapan Bakauheni sudah dimulai dengan dibukanya 8 pintu tol gate. mengungkapkan pada H-10 se­ mua perbaikan jalan tersebut dapat selesai. “Sembilan puluh persen kondisi jalan bisa dilalui para pemudik. Jalan yang di Rajaba­ sa Baru, Way Jepara,Lampung Timur, itu kondisi jalannya sedang diperbaiki dan ditim­ bun tanah agar bisa dilalui dan tidak terjadi longsor lagi,” ujar Syamsu didampingi Kasat PJR Polda Lampung AKBP Joko Tutukonoko.

TAHUN ini Universitas Lampung (Unila) menggelar pemilihan rek­ tor untuk periode 2015—2019. Rektor terpilih akan menggantikan Sugeng P Harianto yang telah menjabat dua periode. Dalam perjalanan kepemimpinan Sugeng, banyak prestasi yang berhasil dicapai. Unila kini makin banyak memiliki guru besar, jum­ lah program studi juga bertambah serta banyak yang memiliki akreditasi A dan B. Keberhasilan itu diikuti dengan penjenjangan magister dan doktor. Tahap penjaringan calon rektor Unila mulai 6—15 Juli 2015. Dalam pemilihan rektor periode ini setidaknya ada empat dekan dari delapan fakultas menyatakan siap maju. Mereka adalah Dekan Fakultas Pertanian Wan Abbas Zakaria, Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Suharso, Dekan Fakul­ tas Hukum Heryandi, dan Dekan Fakultas Teknik Suharno. Sementara Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Bujang Rahman, Dekan Fakultas Kedokteran Muhartono, dan Dekan FISIP Agus Hadiawan diperkirakan belum akan maju. Sebagian dari mereka belum memenuhi persyaratan, seperti angka kredit dosen (kum) minimal 700 atau belum bergelar doktor. Satu dekan lain, yakni Dekan Fakultas Ekonomi dan Bis­ nis Satria Bangsawan, meskipun sudah memenuhi persyaratan belum ada kejelasan apakah akan maju atau tidak. Pemilihan rektor Unila kali ini bakal berlangsung lebih ketat dari sebelumnya. Formasi 48 anggota Senat sudah berubah. Jika sebelumnya anggota Senat terdiri dari para guru besar, kini Senat beranggotakan perwakilan dari seluruh fakultas plus rektor beserta wakil dan ketua lembaga. Formasi ini menghapus dominasi fakultas tertentu dengan guru besar terbanyak. Masing-masing anggota Senat memiliki satu suara dengan persentase total 65% suara dan 35% adalah suara Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Dengan demikian, setiap calon memiliki peluang sama besar untuk terpilih. Pemilihan rektor Unila harus dijadikan momentum per­ baikan kampus yang memiliki delapan fakultas itu. Selain proses pemilihannya harus demokratis, setiap calon juga harus berkomitmen untuk memajukan Unila menjadi lebih baik. Baik meningkatkan fasilitas kampus, prestasi akademik, maupun kualitas lainnya. Unila yang memiliki 32.903 mahasiswa kini menempati urutan ke-39 dari 100 kampus terbaik se-Indonesia. Ini tentu menjadi tantangan berat bagi rektor terpilih untuk mening­ katkan peringkat. Rektor Unila terpilih juga harus mampu bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Lampung. Sebab, sinergitas antara perguruan tinggi dan pemerintah daerah adalah suatu keniscayaan bagi kemajuan daerah. Ringkasnya, rektor terpilih harus memiliki kemampuan mene­ rapkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat. Terkait pendidikan dan peng­ajaran, rektor harus mampu menyiapkan fasilitas kampus yang memadai. Dalam bidang penelitian dan pengembangan, rektor menjadi dirigen yang memadukan kemampuan dosen dan mahasiswa untuk menciptakan inovasi baru. Sedangkan dalam pengabdian masyarakat, kampus jangan menjadi menara gading, tetapi bersi­ nergi dengan masyarakat untuk mencapai kemajuan bersama. n

oasis

Jeruk dan Kanker ANTIOKSIDAN dalam jeruk ternyata tidak hanya berfungsi me­ netralkan radikal bebas yang bisa merusak sel-sel dalam tubuh, tetapi kandungan antiok­ sidan itu mempunyai fungsi lebih besar, yaitu mencegah penyakit kanker. Demikianlah hasil penelitian yang dilaku­ kan University of Granada, Granada, Spanyol. Setelah menyelesaikan penelitiannya, pemimpin penelitian, Jose Henares, mengatakan jeruk memiliki kandungan antioksidan sepuluh kali lebih banyak dari yang awalnya diketahui. Penelitian yang dilakukan di Spanyol tersebut memperlihat­ kan bahwa kandungan fiber dalam jeruk tak hanya diserap usus kecil, tetapi juga diserap usus besar. Hal itulah yang me­ nyebabkan kandungan antioksidan dalam jeruk meningkat sehingga mencegah terjadinya kanker. Penelitian tersebut diterbitkan dalam jurnal Food Chemistry. (MI/U1)

20 Ramadan 1436 H

21 Ramadan 1436 H

Imsak Subuh Magrib Imsak Subuh Magrib 04.38 04.48 18.01 04.38 04.48 18.01

TAFSIR AL-MISHBAH

Agama yang Dibawa Nabi-Nabi adalah Satu

Selama Ramadan 1436 H/2015 Lampung Post akan menampilkan kolom Tafsir Al-Mishbah. Tulisan pada kolom ini dirangkum dari buku Tafsir Al-Mishbah karya Quraish Shihab.

±

TAFSIR Al-Mishbah episode ke19 kali ini membahas kandung­ an dari Surah Al-Mukminun Ayat 51 sampai Ayat 62 yang menjelaskan tentang agama yang dibawa para nabi adalah satu, yaitu Islam, dan para nabi adalah panutan bagi manusia, serta penjelasan mengenai uji­ an bagi manusia dan keadaan kaum mukmin. Pada Ayat 51, Allah swt ber­

CMYK

firman, “Wahai para rasul! Ma­ kanlah dari (makanan) yang baik-baik, dan kerjakanlah kebajikan. Sungguh, Aku Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.” Allah menyeru­ kan agar para rasul makan dari makanan yang baik dan mengerjakan kebajikan. Se­ sungguhnya Allah mengetahui apa yang manusia kerjakan. Lalu dilanjutkan pada Ayat

52, “Dan sungguh, (agama tauhid) inilah agama kamu, agama yang satu, dan Aku ada­ lah Tuhanmu, maka bertak­ walah kepada-Ku.” Dan pada Ayat 53, “Kemudian mereka terpecah belah dalam urusan (agama)-nya menjadi bebera­ pa golongan. Setiap golongan (merasa) bangga dengan apa yang ada pada mereka (ma­ sing-masing).”

±

±

Pada Ayat 52 dan 53, Allah menjelaskan sesungguhnya agama Islam adalah agama tauhid satu-satunya. Dan Allah menganjurkan manusia agar bertakwa kepada Allah. Kemu­ dian nantinya akan terpecah belah dalam urusan agama. Setiap agama akan mengang­ gap golongan mereka yang paling baik. (S1)

BERSAMBUNG KE HLM. 17

±

±


selasa, 7 julI 2015

8 lampung memilih

LAMPUNG POST

Waktu Penyelesaian Sengketa Pemilukada Ditambah

n ANTARA/SIGID KURNIAWAN

RAPAT KONSULTASI PEMILUKADA. Mendagri Tjahjo Kumolo (kanan), Ketua KPU Husni Kamil Manik (tengah), dan Ketua Bawaslu Muhammad (kiri) mengikuti rapat konsultasi gabungan dengan pimpinan DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/7). Rapat tersebut membahas segala persiapan pelaksanaan pemilukada serentak 2015.

Okta-Solikin Terancam Tidak Lolos Verifikasi Calon independen yang belum memenuhi syarat diberi waktu perbaikan dengan syarat jumlah dukungan yang diberikan dua kali lipat. ANDI FAUZI

P

ASANGAN calon bupati Pesawaran yang maju dari jalur independen, Okta Rijaya-Salamu Solikin, terancam tidak lolos. Pasalnya, berdasarkan verifikasi faktual, dukungan mereka tidak memenuhi syarat. Komisioner KPU Pesawaran Edi mengatakan hasil verifikasi faktual, dukungan untuk OktaSolikin tidak memenuhi syarat minimum. Dukungan yang sah pasangan Okta-Solikin hanya 40.570, di bawah syarat minimal calon independen, yakni 40.751 dukungan. “Dukungan untuk Okta-Solikin belum memenuhi syarat minimal calon independen,”

kata Edi, Senin (6/7). Sedangkan dua pasangan calon independen lainnya masih cukup. Menurutnya, pasangan Aries Sandi-Mahmud Yunus dan Fadil Hakim - Zainal Abidin setelah dikurangi jumlah dukungan ganda, masih di atas syarat minimum. Menurut Edi, meskipun pasangan Okta-Solikin belum memenuhi syarat, masih ada masa perbaikan. Masingmasing calon independen bisa melakukan penambahan dukungan sebanyak dua kali lipat dari jumlah kekurangan. Sedangkan untuk perbaikannya pada 4—7 Agustus mendatang. “Masing-masing calon independen akan diberi waktu per-

baikan dan jumlahnya dua kali lipat. Misalnya kekurangan 100 menjadi 200 dukungan. Kemudian angka 200 ter­sebut pun harus benar-benar tidak ganda. Jadi lebih baik menambah lebih banyak. Apabila masih kurang dari syarat

Jadi lebih baik menambah lebih banyak. Apabila masih kurang dari syarat minimum, calon tersebut akan gugur. minimum, calon tersebut akan gugur,” kata dia. Saat ditanya terkait hasil verifikasi faktual yang sudah berakhir hari ini, Edi belum bisa menentukan hasilnya ka­

rena masih dalam rekapitulasi di PPS. Setelah itu, Selasa (7/7) akan diplenokan di tingkat kecamatan.

Rekapitulasi PPK Di tempat terpisah, komisio­ ner KPU Bandar Lampung, Dedy Triadi, mengatakan pihaknya belum menerima laporan hasil verifikasi dukung­an KTP. “Belum kami terima berita acaranya. Besok (hari ini) baru mulai rekapitulasi di kecamat­ an,” kata Dedy, Senin. Menurut Dedy, pihaknya akan melakukan pendamping­ an ke setiap panitia pemilihan kecamatan (PPK) di 16 kecamatan. “Semua komisioner KPU akan turun ke kecamatan sesuai korwil masing-masing untuk mendampingi pleno PPK pada 7—13 Juli,” ujarnya. (*10/U2) andifauzi@lampungpost.co.id

PKS Lamteng Deklarasi Pemenangan Mustafa DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lampung Tengah mulai menggerakan mesin politiknya untuk memenangkan pasangan Mustafa-Loekman Djoyosoemarto dalam pemilukada mendatang. Tidak hanya itu, sejumlah suka­ relawan juga dilibatkan dalam program pemenangan tersebut. Hal itu ditegaskan dalam d e k l a r a s i ya n g b e r l a n g sung di Kecamatan Seputih­ banyak, Senin (6/7). Ketua DPD PKS Lamteng Marsudianto mengatakan Lampung Tengah membutuhkan so sok pemimpin yang matang

dan sabar dalam menghadapi tantangan Lamteng yang kompleks. Mulai dari kondisi geografis yang luas, infrastruktur publik masih banyak yang rusak, keamanan yang belum kondusif, serta tipologi masyarakatnya dan segala permasalahan lain yang ha­r us segera diselesaikan. Oleh karena itu, PKS telah menentukan calon yang akan diusung dan siap menggunakan seluruh potensi partai untuk memenangkannya. “Lamteng membutuhkan pemimpin yang mempunyai kematangan jiwa dan ke ­

sabaran dalam menyerap aspirasi rakyat. Lamteng butuh pemimpin yang mau bersinergi dengan rakyatnya. Sosok ini kami nilai ada ­dalam diri Mustafa-Loekman,” kata Marsudianto, kemarin. M e n u r u t n ya , p i h a k n ya akan menggerakkan seluruh kader PKS untuk me nyosialisasikan pasangan Mustafa-Loekman kepada masyarakat. Para kader dan simpatisan yang diperkirakan mencapai 60 ribuan ini diharapkan bisa mendekatkan diri dengan masyarakat untuk mengenalkan pasang­ an tersebut.

Sementara itu, Mustafa menyatakan komitmennya untuk membangun Lampung Tengah menjadi lebih baik lagi. Untuk itu, ia mengajak kader dan simpatisan PKS untuk bersama-sama me nyatukan suara, merapatkan barisan memenangkan Mustafa-Loekman. “Mari bersama-sama mewujudkan perubahan Lampung Tengah yang lebih baik. Perubahan ini harus kita wujudkan di segala sektor sehingga Lamteng bisa sejajar dengan kabupaten maju lainnya di Indonesia,” ujarnya. (WAH/U2)

WAKIL Ketua DPR Fadli Zon mendukung permintaan Mahkamah Kontitusi (MK) merevisi undang-undang yang mengatur batas waktu penyelesaian sengketa pilkada serentak selama 45 hari. MK meminta undang-undang menambah waktu menjadi 65 hari dalam mengurus sengketa pemilukada. Menurut Fadli, pemerintah dan DPR perlu merespons dengan melakukan perubahan terhadap UU Nomor 24 Tahun 2003 sebagaimana diubah dalam UU Nomor 8 Tahun 2015. “Dalam hal itu (batas waktu penyelesaian sengketa pemilukada) dianggap perlu dilakukan revisi terbatas atas peraturan tersebut,” kata Fadli saat rapat konsultasi gabungan di Ruang Pansus C,

Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/7). Menurut dia, usulan MK harus direspons positif oleh pemerintah dan DPR. Apalagi, pemilukada yang bakal dilaksanakan 9 Desember 2015 tersebut berbeda dari pemilukada-pemilukada yang pernah dilakukan sebelumnya. “Untuk mempercepat revisi tersebut, DPR minta MK konsultasi dengan pemerintah untuk memasukkan ke dalam Prolegnas prioritas 2015,” kata dia. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menjelaskan pemilukada se­ rentak yang bakal digelar 9 Desember 2015 bisa diundur. Itu terjadi jika saat akan digelar pemilukada ada bencana atau konflik di daerah. (MI/U2)

Tim Targetkan ChusnuniaZaipul Raih 30 Persen TIM pemenangan pasangan Chusnunia Chalim-Zaipul Bu­ khori menargetkan meraih 30% suara di Pemilukada Lampung Timur. Pasangan yang diusung koalisi PKB dan Demokrat itu optimistis mendapat dukungan mayoritas masyarakat. “Saya yakin dengan diusung PKB-Demokrat pasang­ an Chusnunia-Zaipul bisa menang di pemilukada mendatang,” kata tim pemenang­ an, Noverisman Subing, saat ditemui di ruang Komisi III DPRD Lampung, Senin (6/7). Menurut polikus PKB itu, partai dan sukarelawan akan berupaya semaksimal mungkin untuk memenangakan pasang­ an tersebut. Mantan Wakil Bupati Lampung Timur itu mengklaim tim pemenangan sudah tersebar di 24 kecamatan. “Saya akan kerahkan kader untuk memenangkan pasangan Chusnunia-Zaipul,” kata dia.

Noverisman menjelaskan dengan bermodalkan hasil perolehan suara antara Chusnunia dan Zaipul saat pemilu legislatif lalu, pasangan ini akan mampu mendulang suara yang sangat signifikan. Jika di Lampung Timur ter­ dapat tiga pasang calon, dia optimis calon yang didukungnya meraih 30%—40% suara. Namun, jika jika calon kepala daerah di Lampung Timur berjumlah dua pasang, 50% lebih akan menjadi kemenangan pasangan ChusnuniaZaipul. “Insya Allah hitunghitungan kami tidak akah jauh berbeda dengan hasil pemilukada nanti,” ujarnya. Selain itu, dia juga sangat berharap seluruh kader dan simpatisan Chusnunia-Zaipul terus bekerja secara tim dan tidak terpengaruh dengan suasana politik yang ada saat ini. (WIR/U2)

n ANTARA/PRASETYO UTOMO

RAKOR PERSIAPAN PEMILUKADA. Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai NasDem sekaligus Ketua Tim Tujuh, Enggartiasto Lukita (tengah), didampingi Sekretaris Willy Aditya (kiri) dan Wakil Ketua Sri Sajekti Sudjunadi (kanan), memberikan keterangan pers sebelum rakor persiapan pemilukada di Jakarta, Senin (6/7).

2


3 8 lampung memilih Golkar Tony Dukung Herman-Kohar Demokrat Upayakan selasa, 7 julI 2015

DPD II Partai Golkar Bandar Lampung versi Munas Bali akan mengusung pasangan petahana Wali Kota Bandar Lampung Herman HN-Yusuf Kohar (Herman Yuk) pada Pemilukada Bandar Lampung periode 2015—2020. Ketua DPD II Golkar Tony Eka Candra mengatakan kepu­ tusan ini berdasarkan surat pe­ tunjuk pelaksana DPP Nomor 01 Tahun 2015 bahwa rapat pleno penetapan atau usulan itu harus terdiri dari unsur DPD I dan seluruh jajaran DPD II, pimpinan organisasi sayap dan hasta karya. “Alhamdulillah semua unsur terpenuhi dari DPD I ada Ketua OKK Asep Yani dan jajarannya. Dari hasil kerja tim penjaring­ an yang diketuai Sabnu Ali terakomodasi tiga calon, yakni Herman HN, Tobroni Harun, dan Hartarto Lojaya. Berdasar­ kan aspirasi seluruh jajaran, Herman HN pada peringkat tertinggi,” kata anggota DPRD Lampung itu, usai pleno di kantor DPD I, Senin (6/7). Dengan demikian, sesuai ha­ sil musyawarah mufakat selu­ ruh jajaran dengan semangat kebersamaan, Golkar Bandar

LAMPUNG POST

Penetapan Pekan Depan SBY ingin tahu persis situasi politik di delapan kabupaten/kota. EKA SETIAWAN

D

n LAMPUNG POST/EKA SETIAWAN

PLENO PENETAPAN. Ketua DPD II Partai Golkar Bandar Lampung versi Munas Bali Tony Eka Candra (peci putih), didampingi Sekretaris DPD II Ali Wardana (paling kanan), Ketua OKK DPD I Golkar Lampung Asep Yani, dan Ketua Tim Penjarian Sabnu Ali (paling kiri), menunjukkan berita acara hasil pleno penetapan pasangan calon di kantor DPD I, Senin (6/7). Lampung, menurut Tony, bu­ lat mencalonkan Herman HN sebagai calon wali kota dan Yusuf Kohar calon wakilnya. “Usulan ini akan kami sampai­ kan ke DPP melalui DPD. Insya Allah usulan ini akan disetujui DPD I dan DPP,” kata dia. Pada bagian lain, Pelaksana Tugas Ketua DPD I Golkar Lam­ pung versi Munas Ancol Heru Sambodo menerangkan tidak akan ikut campur atas apa pun yang dilakukan pendukung Aburizal Bakrie.

S e m e nt a r a c a l o n wa k i l wali kota Yusuf Kohar men­ egaskan akan konsisten dan amanah jika nanti terpilih. Herman Yuk menurutnya akan berusaha semaksimal mungkin mewujudkan hara­ pan masyarakat. “Kami akan bekerja sama, Pak Herman dari sisi birokrasi, saya dari sisi investasi dan dunia usaha sehingga Bandar Lampung bisa menjadi ikon ibu kota Lampung,” ujarnya. Selain itu, sebagai kader

Partai Demokrat, Yusuf me­ ngatakan partainya akan mengusung Herman Yuk pada Pemilukada Bandar Lampung. Demikian juga Partai Gerindra yang juga diharapkannya tidak lagi bergeser. “Rekomendasi Demokrat sedang dalam proses administrasi saja, artinya kepu­ tusan final sudah selesai untuk Herman HN-Yusuf Kohar. Sebe­ lum magrib tadi saya bersama Herman HN mengikuti wawan­ cara di DPP Gerindra juga,” kata dia. (EKA/U2)

Pemerintah Pastikan Pemilukada Serentak Berjalan PEMERINTAH Pusat memastikan pelaksanaan pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) se­ rentak 2015 tidak akan ditunda. Meski memang saat ini masih ditemukan sejumlah hambatan, baik dari minimnya anggaran pengamanan dan pengawasan, serta potensi kerugian negara hasil audit BPK. “Semangatnya begitu (tanpa penundaan). Sampai saat ini belum ada penundaan. Mudah-

mudahan bisa terlaksana se­ mua,” kata Menko Polhukam Tedjo Edhy Purdijatno, di Istana Negara, Jakarta, kemarin (6/7). Berdasarkan laporan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti kepada DPR, anggaran pengamanan yang dibutuhkan pihaknya da­ lam pelaksanaan pemilukada serentak adalah Rp1,07 triliun. Tingkat kerawan­an tinggi jadi alasan besarnya dana penga­ manan itu.

Sementara yang dialokasi­ kan dalam anggaran penda­ patan dan belanja daerah (APBD) untuk 269 daerah yang ikut pemilukada serentak sebesar Rp645 miliar. Itu pun dialokasikan bagi kebutuhan kepolisian, kejaksaan, dan aparatur setempat. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menjelaskan pihaknya sedang berkonsentrasi meram­ pungkan persoalan kekuran­

gan dana pengamanan ini. “Walaupun (pemenuhan dan­ anya) itu bagi polisi bisa sambil berjalan. Siang ini mau diba­ has di DPR,” kata dia. (MI/U3) Meskipun demikian, Tjahjo menganggap Rp645 miliar itu sudah memenuhi dana bagi pengamanan. “Cukup dan tidak kan relatif. Enggak bisa men­ gatakan versi aku cukup, versi dia enggak cukup,” ujar mantan Sekjen PDIP itu. (MI/U3)

E WA N P i m p i n a n Daerah (DPD) Par­ tai Demokrat mem­ perkirakan rekomendasi calon kepala daerah dan wakilnya yang akan diusung untuk delapan kabupaten/ kota di Lampung diterbitkan pekan kedua Juli ini. S e b a b, k e l e b i h a n d a n kekurangan sejumlah calon yang lolos penjaringan dari tingkat DPC dan DPD telah dibahas secara khusus ber­ sama Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Puri Cikeas, Bogor, Senin (6/7) pagi. “Insya Allah, pekan kedua Juli sudah clear rekomendasi­ nya,” kata Ketua DPD Partai Demokrat Lampung M Ridho Ficardo melalui pesan Black­ Berry kepada Lampung Post, Senin (6/7). Ridho menjelaskan per­ temuannya dengan Ketua Umum SBY berlangsung seki­ ra 90 menit. Pada kesempatan itu, ia didampingi Sekretaris DPD Fajrun Najah Ahmad. Sementara Ketua Umum SBY didampingi Sekjen Hinca Pandjaitan, Ketua Komisi Pe­ menangan Pemilu (KPP) DPP Edhie Baskoro Yudhoyono, dan beberapa petinggi lain­ nya, seperti Syarief Hasan, Amir Syamsudin, Cornel Sim­ bolon, dan Pramono Edhie Wibowo.

“ Pa d a p e r te mu a n t a d i dibedah kembali hasil sur­ vei SMRC di Lampung serta rekomendasi DPD PD Lam­ pung atas usulan bakal calon kepala daerah,” ujarnya. Gubernur termuda itu juga menegaskan apa yang direko­ mendasikan DPD kepada DPP sudah melalui berbagai per­ timbangan dan perhitungan politik yang matang.

Harapannya, apa yang diusulkan dapat direkomendasikan oleh DPP. “Sebelum diusulkan ke DPP, kami telah melaku­ kan ber­b agai kajian dan pertimbang­a n atas bakal calon pemilukada yang kami sampaikan. Harap­a nnya, apa yang kami usulkan dapat direkomendasikan oleh DPP sebagai calon dalam pemilu­ kada Desember mendatang,” ujar Ridho. Dia juga berharap proses terbitnya rekomendasi da­ pat lebih cepat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Hal ini mengingat calon maupun perangkat partai harus mempersiapkan se­ mua yang dibutuhkan terkait dengan program pemenang­ an sejak dini.

Sayangnya, saat ditanyai apa saja wejangan yang disam­ paikan mantan presiden dua periode itu secara khusus me­ ngenai strategi pemenangan pemilukada dan kisi-kisi nama calon yang dibawa DPD ke DPP, Ridho menilai itu merupakan rahasia partai yang belum dapat disebarluaskan. “Pertemuan berlangsung penuh diskusi karena pimpin­ an ingin tahu persis bagaima­ na situasi politik di daerah secara lebih mendalam. SBY sendiri beberapa kali ber­ tanya langsung, selain mem­ beri wejangan,” ujarnya. Pada bagian lain, Sekreta­ris DPD Fajrun Najah Ahmad me­ nerangkan pada kesempatan itu terdapat beberapa kader, pengurus DPD, dan DPC yang turut mengawal pertemuan, yaitu calon wakil wali kota ­B andar Lampung M Yusuf Kohar, Levi Tuzaidi, Ketua DPC Lampung Timur Zaiful Bochari, M Zamzami, dan Iwan. Disinggung apakah kehadir­ an beberapa kader yang juga bakal calon itu merupakan sinyal dukungan DPP kepada mereka, menurut Fajar, itu tidak ada kaitannya dengan keputusan DPP nanti. “Kawan-kawan itu hanya mendampingi saja, tidak ikut dalam pertemuan. Kebetulan mereka ingin ikut, ya diajak serta. Jadi, kehadiran mereka tidak ada kaitannya dengan rekomendasi pemilukada,” kata dia. (EKA/U1) ekasetiawan@lampungpost.co.id


OPINI Mencari Cabup Bervisi Pendidikan

LAMPUNG POST

selasa, 7 JUlI 2015

Khoirul Abror Guru SMKN 1 Seputihagung, Lampung Tengah

P

ESTA demokrasi pemilihan umum kepala daerah (pemi­ lukada) serentak tinggal be­ berapa bulan lagi. Semua partai politik makin intens komunikasi un­ tuk berkoalisi mengusung pasang­ an calon kepala daerah dan wakil kepala daerah. Begitu juga dengan calon bupati maupun wali kota yang sudah menda­ pat perahu partai politik maupun independen semakin gencar turun ke masyarakat guna tebar pesona meraih simpati dengan mengumbar janji-janji dan harapan. Ada yang menjanjikan perbaikan insfrastruktur, reformasi birokrasi, maupun janji kesehatan gratis. Na­ mun, ada yang melupakan satu hal tentang fondasi pembangunan bangsa dan daerah ini, yakni pendidikan. Sejauh mana partai politik dan para calon kepala daerah dan wakil kepala daerah memikirkan karut-marut dunia pendidikan di daerahnya ma­ sing-masing. Jika melihat kondisi dunia pendidik­ an kita, akan terlihat sisi gelap dari masa ke masa, dari pemimpin ke pemimpin, seolah-olah menyentak­ kan kita bahwa bangsa dan daerah ini memiliki kepedulian yang masih rendah dan kurang menyadari arti penting pendidikan. Meski berganti pemimpin setiap pemilu dan pemilu­ kada, dunia pendidikan tidak banyak berubah. Masih banyak kepala daerah sering mempermainkan dan bahkan men­ cari keuntungan pribadi dari dunia pendidikan. Kebijakan pendidikan tidak tentu arah. Kesadaran berpen­ didikan dari kalangan masyarakat yang meningkat seiring dengan waktu tidak diiringi kebijakan Pemerintah Pusat dan daerah yang kondusif. Untuk itulah, momentum pemilu­

kada serentak 9 Desember 2015 harus dijadikan sarana untuk memilih calon kepala daerah yang peduli pendidik­ an, meskipun dalam masa sosialisasi ini masih jarang kita jumpai calon bu­ pati dan wali kota mengampanyekan pendidikan berkualitas.

Problematika Pendidikan Mencari calon kepala daerah bervisi pendidikan tidak harus mereka yang berlatar belakang pendidikannya tinggi, tidak pula mereka yang berla­ tar belakang guru. Akan tetapi, calon kepala daerah yang layak dipilih ada­ lah mereka yang memiliki komitmen tinggi untuk menyelesaikan sejumlah persoalan yang sedang dihada­ pi dunia pen­ didikan kita. Seperti ke­ terbatasan anggaran, kinerja dan kesejahtera­ an guru yang belum optimal, proses pembe­ lajaran yang masih konvensional, jumlah buku yang belum memadai, bangunan dan fasilitas sekolah tidak memadai, hingga minimnya mutu sumber daya manusia. Ketersediaan anggaran yang me­ madai dalam penyelenggaran pen­ didikan sangat memengaruhi ke­ berlangsungan penyelenggaraan tersebut. Ketentuan anggaran pendidi­ kan tertuang dalam UU No. 20/2003 tentang Sisdiknas. Pada Pasal 49 ten­ tang pengalokasian dana pendidikan menyatakan dana pendidikan selain gaji pendidik dan biaya pendidikan kedinasan dialokasikan minimal 20% dari APBN pada sektor pendidikan dan minimal 20% dari APBD. Permasalahan lainnya yang juga penting untuk diperhatikan adalah alasan pemerintah untuk berupaya merealisasikan anggaran pendidikan

20% secara bertahap karena pemerin­ tah tidak memiliki kemampuan untuk mengalokasikan 20% secara sekaligus dari APBN/APBD. Padahal, kekayaan sumber daya alam baik yang berupa hayati, sum­ ber energi, maupun barang tambang jumlahnya melimpah. Namun, karena selama ini penanganannya secara kapitalistik, return dari kekayaan tersebut malah dirampas para pemilik modal. Tak hanya keterbatasan anggaran, kesejahteraan tenaga pendidik meru­ pakan aspek penting yang harus diper­ hatikan pemerintah dalam menunjang terciptanya kinerja yang semakin baik di kalang­an pendidik. Ber­ dasarkan UU No. 14/2005 ten­ tang Guru dan Dosen, Pasal 14 sampai dengan 16 menyebut­ kan tentang hak dan kewajiban, di antaranya hak guru dalam memperoleh penghasilan adalah di atas kebutuhan hidup minimum dan jaminan kesejahteraan sosial, menda­ patkan promosi dan penghargaan, berbagai fasilitas untuk meningkat­ kan kompetensi, berbagai tunjangan seperti tunjangan profesi, fungsional, tunjangan khusus bagi guru di daerah khusus. Undang-undang tersebut memang sedikit membawa angin segar bagi kesejahteraan masyarakat pendidik, tetapi dalam realisasinya tidak sesuai dengan apa yang direncanakan. Dalam hal proses pembelajaran, selama ini sekolah-sekolah menye­ lenggarakan pendidikan dengan segala keterbatasan yang ada. Hal ini dipe­ngaruhi ketersediaan saranaprasarana, dana, serta kemampuan guru untuk mengembangkan model pembelajaran yang efektif.

ISIS dan Israel Hasbi Sidik

Ketersediaan buku yang berkuali­ tas merupakan salah satu prasarana pendidikan yang penting dibutuhkan dalam menunjang keberhasilan proses pendidikan. Terkait dengan sumber daya pengelola pendidikan bukan ha­ nya seorang guru atau kepala sekolah, melainkan semua sumber daya yang secara langsung terlibat dalam pe­ ngelolaan suatu satuan pendidikan. Rendahnya mutu dari SDM pe­ ngelola pendidikan secara praktis tentu dapat menghambat keber­ langsungan proses pendidikan yang berkualitas, sehingga adaptasi dan sinkronisasi terhadap berbagai pro­ gram peningkatan kualitas pendidikan juga akan berjalan lamban.

Komitmen Cabup Kepala daerah ke depan harus mampu menyelesaikan persoalanpersoalan tersebut. Untuk itu, sebe­ lum pemungutan suara, kita harus meminta sejauh mana komitmen mereka terhadap dunia pendidikan. Komitmen terhadap pendidikan harus diikrarkan sejak dini oleh calon kepala daerah. Kalau tidak demikian, mereka akan lebih fokus pada urusan ekonomi dan politik saja. Padahal, pendidikan juga penting dan mungkin jauh lebih penting dari kedua hal tersebut. Un­ tuk mengantisipasinya, semua pihak diminta untuk memberikan masukan positif bagi para calon kepala daerah untuk komitmen membuat inovasi pendidikan. Calon kepala daerah yang berkuali­ tas akan menawarkan program, bukan uang. Keberpihakan program yang dicanangkan bagi rakyat kecil dan dunia pendidikan menjadi salah satu parameter penilaiannya. Masyarakat bisa mengikat komitmen calon kepala daerah melalui kontrak politik. Per­ tanyaan selanjutnya adakah calon kepala daerah di Lampung ini yang bervisi pendidikan dan berorientasi kepada rakyat? Kita tunggu saja. n

Berjiwa Qurani dalam Kata dan Tindakan Ali Usman Dosen Sekolah Tinggi Agama Islam Sunan Pandanaran Yogyakarta

P

EKAN ketiga di bulan suci Ramadan, umat muslim akan disapa dan diingatkan sebuah momentum sejarah penting dalam perjalanan umat Islam, yaitu ditu­ runkannya Alquran (Nuzulul Quran) kepada Nabi Muhammad saw— yang oleh jumhur ulama diyakini pada hari ke-17 dari bulan penuh ampunan ini. Sejak saat itulah, Nabi mengajarkan kepada umatnya agar Alquran tidak hanya dijadikan pedoman, tetapi lebih dari itu, agar menjadi pelipur lara dalam setiap kata dan tindakan sehari-hari. Karena itu, momentum peringatan Nuzulul Quran seyogianya merupa­kan wahana yang tepat untuk membuat refleksi dan proyeksi diri. Refleksi diri berarti menengok ke belakang untuk mengevaluasi dan introspeksi (muhasabah) atas pengamalan ajar­ an Alquran selama ini. Membuat proyeksi berarti meneguhkan cita-cita untuk mengamalkan Alquran lebih baik di masa mendatang. Apalagi, turunnya kitab suci itu ber­ samaan dengan momentum Rama­ dhan, yang berarti pula menambah ketajaman bagi umat Islam untuk memperdalam makna Alquran secara keseluruhan. Pelaksanaan ibadah

PARTISIPASI OPINI

puasa mengantarkan seorang muslim semakin peka terhadap kebenaran, dari mana dan kapan pun datangnya. Tentu saja termasuk yang ada dalam kitab suci Alquran yang kita yakini kebenarannya.

Proses Berinteraksi A Mustofa Bisri (2000) pernah memberikan beberapa gugatan dan pertanyaan kritis soal interaksi manu­ sia dengan Alquran. Sepenting apakah Alquran itu di mata pengagumnya? Apakah mereka menganggap Alquran itu sebagai hanya bacaan mulia, seba­ gai pusaka keramat, semacam kitab fikih atau buku kumpulan peraturan, atau seperti yang sering kita dengar dari kaum muslimin, merupakan pedoman hidup umat Islam. Apabila Alquran dipandang sebagai pedoman atau panduan hidup umat Islam, pertanyaannya ialah apakah umat Islam, termasuk ustaz dan mu­ balig yang sering mengisi acara uraian hikmah Nuzulul Quran itu, sudah bisa membacanya? Bila sudah, seberapa jauh mereka memahaminya dan se­ jauh manakah pemahaman mereka itu telah melandasi atau mewarnai amaliyah mereka? Pertanyaan-pertanyaan itu men­ jadi logis muncul, melihat fenomena kehidupan dan perilaku umat Islam saat ini. Lebih lanjut, Gus Mus mem­

pertanyakan kembali, benarkah me­ reka yang mengorupsi uang negara itu berpedoman pada Alquran? Benarkah mereka yang merampas hak rakyat itu berpedoman pada Alquran? Benarkah mereka yang mengabai­ kan atau mengkhianati amanat yang mereka terima itu berpedoman pada Alquran? Benarkah mereka yang mengotori busana Nabi Muhammad saw dan menodai bulan suci dengan tindakan brutal itu berpedoman pada Alquran? Benarkah mereka yang menganggap diri paling benar sen­ diri itu berpedoman pada Alquran? Benarkah mereka yang nyrimpung saudara sendiri itu berpedoman pada Alquran? Kalau mau, Anda bisa mem­ perpanjang daftar pertanyaan ini. Banyak di antara kita yang justru melakukan sesuatu yang berlawanan dari perintah Alquran. Masih men­ ding bila Alquran menyuruh mereka ‘pergi ke barat’ misalnya, mereka tidak ‘pergi ke barat’. Ini tidak, mereka itu justru ‘pergi ke timur’. Alquran mengajarkan sikap adil dan menghormati hukum, sementara ba­ nyak orang yang mengaku berpedoman pada Alquran tidak hanya tidak adil, tapi juga melecehkan hukum. Alquran menyeru kepada manusia untuk sa­ ling menghargai dan tidak menghina sesama, tapi kita dapat melihat sendiri betapa banyak orang yang mengaku

4

berpedoman pada Alquran terus me­ rendahkan dan menghina sesama. Alquran menyatakan orang-orang yang beriman bersaudara dan kita melihat sendiri banyak orang yang mengaku beriman dan berpedoman pada Alquran justru menganggap saudaranya sendiri sebagai musuh. Pendek kata, kita masih belum me­ nyaksikan banyak tuntunan mulia Alquran dipraktikkan mereka yang mengaku berpedoman pada Alquran, tapi justru sebaliknya. Tidak itu saja, bahkan kita menyak­ sikan betapa banyak orang yang meng­ gunakan ayat-ayat Quran hanya untuk meraih kepentingan duniawi sesaat. Bahkan, ada yang berani menyeret Alquran untuk melakukan tindakantindakan yang justru mengaburkan makna luhur Alquran itu sendiri. Untuk menghindari perilaku yang menyimpang tersebut, di sinilah pen­ tingnya untuk benar-benar menga­ malkan nilai-nilai yang terkandung dalam Alquran. Sir Mumammad Iqbal pernah memberikan tips me­ narik dalam mengamalkan Alquran secara praktis dalam kehidupan nyata, “Bacalah Alquran seolah-olah ia diturunkan kepadamu.” Jika hal itu dipahami, dihayati, dan diamalkan setiap muslim, niscaya Alquran men­ jadi petunjuk sesungguhnya dalam kehidupan ini. Semoga. n

Dosen Hubungan Internasional FISIP Unila, Peneliti LCIS

K

EPANIKAN yang tercipta lebih mengkhawatirkan diban­ ding bencana yang terjadi”. Sepenggal kalimat Josephus Flavius. Seorang komandan Yahudi dari ke­ lompok teroris Zealost-Siccarii 2.000 tahun yang lalu. Ia merancang upaya merusak otoritas politik. Tidak hanya ditujukan Romawi pada saat itu, tetapi juga bagi Yahudi sendiri. Sebuah strategi yang bertujuan penciptaan kebencian dan menutup ruang bagi perdamaian. Sebagai bentuk gerakan terorisme, Zealot masih masih ada sampai seka­ rang. Meski saat ini tidak ada definsi tunggal terkait terorisme, aksi ini mempunyai karakteristik utama, yaitu penggunaan kekerasan dalam poli­ tik. Ini bisa berupa penculikan, bom bunuh diri, pembajakan, cyber teroris, serangan nuklir, dan serangan senjata kimia. Lebih jauh, aktornya juga makin beragam, mulai dari individu, kelom­ pok, bahkan negara. Kapan sebuah negara menjadi aktor terorisme. Itu bisa dilacak ketika ke­ beradaan, tindakan, atau kebijakannya menghancurkan dan meniadakan hak bangsa atau orang lain. Mereduksinya dalam lingkaran penderitaan tanpa henti. Apa yang kemudian dilakukan Israel bisa dikategorikan sebagai bentuk terorisme negara. Pendudukan paksa wilayah Palestina, menghalangi bantuan kemanusiaan, dan mengusir penduduk sipil dari rumah-rumah mereka. Namun, Israel tidak sendiri. Muncul kelompok Islamic State of Iraq and Syria atau ISIS. Sebuah gerakan yang mencoba mengonstruksi satu negara baru. Mereka mengusir penduduk, merampas harta, membunuh nonkom­ batan, dan menyebarkan kekerasan di berbagai negara.

Serupa tetapi Tidak sama Ada beberapa kemiripan metode dan strategi di antara Israel dan ISIS. Pertama, menggunakan agama sebagai selubung politik mencapai kekua­ saan. Tidak ada yang meragukan, Israel menganggap wilayah Palestina sebagai tanah yang dijanjikan dalam keyakinan mereka. Hal ini kemudian dibangun dengan mendirikan entitas politik zionis. Gerakan yang kemudian berhasil meyakinkan hampir semua bangsa Israel yang tersebar bahwa ge­ rakan zionis adalah representasi nyata idealitas yang ada dalam agama. Di sisi lain, ISIS juga melakukan hal yang sama. Mereka menyatakan diri sebagai proyeksi Islam saat ini. Men jadi pemegang otoritas kepemimpinan dalam konsep negara Islam. Suatu konsep bernegara yang merujuk pada masa Rasulullah saw. Mereka juga me­ monopoli tafsir jihad hanya ada pada gerakan ISIS. Implikasinya, tafsir agama eksklusif ISIS meniadakan perbedaan dan per­ damaian. Sesuatu yang di era Rasullah menjadi pintu penegakan Islam. Bah­ kan menjadi ciri Islam itu sendiri seba­ gai jalan keselamatan bagi alam. Lebih jauh, ISIS memproduksi ulang bentuk teror Zealost-Siccari atas nama agama. Bentuk duplikasi yang menyimpang dari ajaran Islam sesungguhnya. Kedua Israel dan ISIS memanfaatkan momentum-momentum politik. Ini bisa dilihat ketika Israel mencaplok wilayah Palestina setelah dilepas oleh Inggris. Kekosongan otoritas politik diambil alih oleh Israel. Langkah ini kemudian disandingkan dengan klaim Israel sebagai bagian masyarakat yang tertindas (aggrieved population). Dilakukan dengan merujuk pada kekejaman Nazi terhadap etnis Israel.

Sesuatu yang kemudian diamini oleh negara-negara Eropa. Selanjutnya, ne­ gara-negara Eropa mendukung penuh pembentukan Israel di Palestina. ISIS juga melakukan hal yang sama. Dimulai sebagai kelompok kecil opo­ sisi melawan rezim Bashar al Ashad di Suriah mereka mengubah strategi. Menarik diri dan memanfaatkan rendahnya legitimasi Nouri al Maliki di Irak saat itu. Lebih jauh, ISIS makin leluasa ketika Amerika Serikat keluar dan meninggalkan militer Irak yang lemah. Terbukanya momentum politik ini jelas tidak disia-siakan. Tidak pelak, ISIS dengan cepat bermetamorfosis menjadi kelompok teroris terlengkap dan terkaya sepanjang sejarah. Mirip dengan Israel, ISIS juga lantang menyuarakan diri sebagai gerakan pembebasan. Menyatakan bahwa me­ reka adalah kelompok yang tertindas (aggrieved population) oleh struktur internasional yang ada. Basis argu­ mennya berpijak pada asumsi bahwa kerangka struktur internasional tidak berpihak pada umat Islam, tempat wilayah konflik seperti Afghanistan, Irak, Pakistan, Nigeria, dan Palestina adalah hasil eksploitasi komunitas internasional. Implikasinya, berbagai

Tentu saja narasi di atas belum menjawab kontestasi terorisme saat ini. Namun, setidaknya membuka kedok politik kekerasan trans-nasional yang berlindung di balik agama. dukungan muncul dari kelompokkelompok, baik dari daerah konflik maupun wilayah damai. Tidak heran, topeng ISIS ini mendapat tempat dan simpati dari berbagai penjuru.

Peluang Meskipun wajah Islam saat ini dicoreng oleh aksi terorisme ISIS, setidaknya ada beberapa hal yang bisa dilakukan. Pertama, ini adalah momen­ tum di saat Islam, khususnya negaranegara Islam dan kelompok Islam, kem­ bali masuk kepusaran internasional, setelah sekian lama terpinggirkan. Islam harus mampu menawarkan solusi dan menegaskan bahwa Islam bukanlah ancaman peradaban. Sebaliknya, ia adalah obat bagi sakitnya peradaban. Langkah ini jelas tidak mudah ketika kompleksitas internasional memaksa negara-negara Islam membuat pilihanpilihan sulit. Upaya Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) terkait terorisme patut diapresiasi. Namun, kekuatan ini perlu diperluas agar upaya deradikalisme dan di-engagement menunjukkan efek­ tivitasnya. Kedua, Indonesia sebagai negara de­ ngan jumlah penduduk muslim terbesar dunia harus memimpin upaya penang­ gulangan teroris. Tentu saja langkah ini tidak boleh gegabah dan menabrak hak-hak manusia. Bahkan menjadikan Indonesia terperosok menjadi state terrorism. Ini dimungkinkan karena Islam nusantara terbukti tangguh memelihara keberagaman tanpa harus lepas dari nilai-nilai keislaman itu sendiri. Sejarah pancasila dan perubahan Piagam Jakarta menjadi bukti nyata. Sebuah konstruksi negara modern yang lahir dari Islam Nusantara. Jauh dari konstruksi negara teror ISIS dan Israel. Tentu saja narasi di atas belum menjawab kontestasi terorisme saat ini. Namun, setidaknya membuka kedok politik kekerasan trans-nasional yang berlindung di balik agama. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id dan redaksilampost@yahoo.com dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur Utama: Raphael Udik Yunianto. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Kepala Divisi Radio: Iwan Marliansyah. Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Umar Bakti. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Redaktur: Lukman Hakim, Muharam Chandra Lugina, Rinda Mulyani, Rizki Elinda Sary, Sri Agustina, Sudarmono, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis Redaktur: DP. Raharjo. Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Sumaryono.

Asisten Redaktur: Abdul Gofur, Aris Susanto, Delima Napitupulu, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Hendrivan Gumay, Iyar Jarkasih, Ricky P. Marly, Soni Elwina Asrap, Susilowati, Wandi Barboy Silaban.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya.

Liputan Bandar Lampung: Ahmad Amri, Dian Wahyu Kusuma, Ikhsan Dwi Satrio, Meza Swastika, Nur Jannah, R. Insan Ares Prameswara, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. Lutfi, Suprayogi, Musannif Effendi Y.

Liputan Jakarta: Hesma Eryani. Radio-LAMPOST.CO. Redaktur: Padli Ramdan. Asisten Redaktur: Isnovan Djamaludin, Sulaiman, Gesa Vitara. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Staf Khusus Biro Daerah: M. Natsir (Koordinator).

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, M. Guntur Taruna, Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarly, Mif Sulaiman, Sudiono, Heru Zulkarnain.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Business Development: Amiruddin Sormin. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Asisten Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


OPINI

selasa, 7 JUlI 2015

LAMPUNG POST

nuansa

PAK DE PAK HO

Sejarah Jawara

S n LAMPOST/hendrivan

Fathul Mu’in Wartawan Lampung Post

5

AAT saya SMP dan SMA berita tentang kehebatan atlet-atlet Lampung membanjiri media massa. Atlet Lampung ditakuti lawanlawannya. Bahkan, saat Pekan Olahraga Nasional (PON), atlet di luar Lampung, baik Sumatera dan Jawa, langsung takut alias minder duluan saat bertemu dengan atlet dari Lampung. Tapi, itu tinggal sejarah. Ya, sekarang atlet atlet nasional sudah tidak takut lagi dengan atlet dari Lampung karena prestasinya melorot. Atlet-atlet pada loyo. Ya, tidak bisa dibantah lagi bahwa dalam beberapa pergelaran PON, prestasi atlet-atlet Lampung memang menurun drastis. Tinggal beberapa cabang yang masih ditakuti. Sementara cabang lainnya melempem karena tidak mampu bersaing dengan atlet Pulau Jawa, bahkan atlet-atlet Sumatera. Pada PON XVIII/2012 di Riau, Lampung hanya mampu menempati posisi ke-10 dengan perolehan 15 emas, 9 perak, dan 10 perunggu. Perolehan medali itu memperlihatkan keterpurukan prestasi atlet Lampung. Sebelumnya, pada PON XVII/2008, Provinsi Tanoh Lado ini menyabet 18 emas, 12 perak, dan 20 perunggu. Sedangkan pada PON XVI/2004 perolehan

medali Lampung 21 emas, 21 perak, dan 20 perunggu. Lampung pun pernah menjadi provinsi yang menorehkan prestasi luar biasa di kancah PON. Lampung merupakan provinsi nomor satu di luar Pulau Jawa. Namun, prestasi itu kini tinggal kenangan dan sepertinya akan sulit diraih kembali. Sejak PON XVI pada 2004, Lampung bukan lagi yang terbaik di Sumatera. Sang Bumi Ruwa Jurai kalah bersaing dengan Sumatera Selatan, Sumatera Utara, dan Riau. Sejumlah kalangan menilai mundurnya prestasi olahraga Lampung karena minimnya masalah pendanaan dan saranaprasarana. Kemunduran ini tentu tidak boleh berlarut-larut. Semua pihak harus kembali berkomitmen untuk membalikkan kejayaan Lampung di tingkat nasional. Anggaran untuk sektor olahraga harus ditingkatkan, begitu juga sarana penunjang olahraga. Atlet-atlet Lampung tidak boleh loyo, mereka harus digembleng dan dilatih oleh pelatih-pelatih berkualitas agar mampu menoreh prestasi. Bila perlu, ambil pelatih dari luar Lampung yang sudah berpengalaman. Momentum Musyawarah Olahraga

Provinsi (Musorprov) KONI Lampung yang akan digelar akhir Juli mendatang juga harus dijadikan ajang evalua­s i dan merapatkan barisan untuk mengembalikan kejayaan olahraga Lampung. Harapan sejumlah pengurus cabang olahraga (Pengprov) dan KONI kabupaten/kota yang menginginkan adanya tokoh muda yang bisa mengembalikan kejayaaan olahraga Lampung juga patut dipertimbangkan. Tapi, bukan sekadar muda, melainkan pemimpin yang berjiwa muda dan bisa mengayomi diyakini bisa mengangkat harkat dan martabat olahraga Lampung. Pemimpin muda memiliki semangat dan idealisme, serta mau mengurusi olahraga secara serius dan total. Selain butuh kepemimpinan muda, kita juga harus belajar dari masa lalu. Bahwa ketangguhan atlet-atlet di Lampung tentu tak lepas dari kompaknya atlet, pelatih, pengurus cabang olahraga, KONI, dan pemerintah. Nyaris tak terdengar perpecahan di tubuh organisasi olahraga. Keterpurukan prestasi olahraga Lampung ini harus diakhiri. Pemimpin KONI ke depan harus memimpin gerakan kebangkitan olahraga. Karena Lampung harus menjadi jawara dari para jawara, bukan sejarah para jawara. Bisa enggak ya? Jleb. n

SURAT PEMBACA

Perbaikan Jalan untuk Mudik TRADISI mudik Lebaran menjadi ciri khas di Indonesia. Sudah bertahun-tahun Indonesia menjalani momen mudik Lebaran, tetapi justru masalah khas yang muncul ialah kesiapan jalan raya untuk menampung pemudik. Tak dapat dimungkiri, jalan raya mendapat porsi terbesar dalam pemberitaan arus mudik justru karena adanya kema­ cetan yang menjadi-jadi atau kecelakaan yang memakan korban jiwa. Di sisi lain, jalan raya juga harus mendapat perhatian lebih karena penumpang dari semua moda transportasi justru akan kembali ke jalan raya. Pemudik yang turun di bandara, pelabuhan, atau stasiun

akan kembali menggunakan transportasi jalan raya. Ditambah lagi kebutuhan jalan raya untuk mengakomodasi acara silaturahmi ataupun acara jalan-jalan. Ritual mudik akan me nyebabkan kenaikan volume pengguna jalan. Kenaikan volume kendaraan pasti menimbulkan kemacetan. Namun, jika bukan pada musim mudik saja sudah macet, bisa dibayangkan seperti apa jadinya kemacetan nanti saat musim mudik. Cara untuk mengatasi kemacetan, antara lain polisi dan pemda setempat meng­ antisipasi titik-titik kema­ cetan. Apalagi yang sudah menjadi langganan macet, seperti pasar, tempat makan atau rest area, U-turn, dan persimpangan jalan atau mulut-

Kejadian Mengenaskan dari Kartosuro KEJADIANNYA pada Senin (29/6), di Kecamatan Kartosuro, Kabupaten Sukohardjo, Jawa Tengah. Seorang janda tua dieksekusi paksa keluar dari rumahnya oleh segerombolan orang (lebih dari 50 orang), dan semua barangnya dikeluarkan paksa. Sampai sekarang ibu itu sangat shock dan sakit, tergolek di tumpukan barang rumah tangganya dan tidak ada seorang pun yang berani mencegah aksi tersebut. Si ibu itu kemudian melapor ke Polsek Kartosuro, tetapi laporannya belum mau diterima dengan alasan bahwa si eksekutor sudah mempunyai sertifikat. Tadinya saya pikir untuk menjadi eksekutor di luar pengadilan perlu sertifikat. Tetapi rupanya yang dimaksud ialah si eksekutor sudah mempunyai sertifikat atas tanah dimaksud sehingga boleh mengeksekusi, yaitu mengusir paksa si ibu dari dalam rumahnya dan melempar barang-barangnya keluar. Mereka merusak pintu dan mengganti gembok pintu. Saya pikir ini merupakan kado HUT Bhayangkara dalam bentuk dan sisi yang lain. Betulkah dibolehkan

Hormati Ramadan SAYA tidak terlalu setuju de­ ngan adanya sweeping pada Ramadan terhadap rumah makan. Menurut saya, cara menyadarkan umat Islam bukan dengan cara melakukan penggerebekan terhadap rumah makan. Ke s a d a r a n u nt u k m e n jalankan ibadah puasa itu harus dari diri sendiri. Harus diingat bahwa banyak juga orang-orang yang memang tidak mampu berpuasa karena beberapa sebab. Seperti buruh bangunan yang sedang memperbaiki jalan atau mendirikan ba­ ngunan. Mereka tidak sang-

mulut gang. Perlu rekayasa lalu lintas serta pendekatan persuasif kepada masyarakat setempat untuk tidak turut berkontribusi menyumbang kemacetan. Selain itu, dengan memperbanyak rambu lalu lintas. Pemudik dapat dikelompokkan menjadi dua, pemudik berpengalaman dan pemudik p e mu l a . P e mu d i k b e r p e ­ ngalaman sudah bertahuntahun melintasi jalur tersebut. Mereka relatif hafal rambu dan kondisi jalanan. Berbeda dengan pemudik pemula yang baru pertama kali melintas di jalur tersebut. Mereka pasti akan memperlambat laju kendaraan untuk membaca rambu sehingga berefek runtut ke belakang. Jangan lupakan kendaraan yang tersesat dan harus putar

ada eksekutor di luar pengadilan? Kalau suatu gerombolan orang dibolehkan menjadi eksekutor, bisa kacau keadaan di negara kita. Ini bisa menjadi preseden buruk yang akan dicontoh bahwa ternyata untuk melakukan eksekusi tidak perlu pengadilan, cukup kumpulkan sejumlah orang kemudian melakukan eksekusi. Sebab, aparat keamanan akan diam saja dengan alasan si eksekutor sudah benar. Bisa dibayangkan si ibu tua, seorang diri, harus menghadapi 50 orang yang begitu beringas mengobrak-abrik isi rumah tanpa ada yang bisa mencegahnya. Seharusnya aparat kepolisian setempat mau menerima pengaduan si ibu untuk selanjutnya dibuat BAP dan diusut pelakunya. Sebetulnya di KUHP tindakan tersebut tergolong main hakim sendiri atau tegasnya melanggar Pasal 406 KUHP, yaitu tentang Menghancurkan dan Merusak Barang yang Seluruhnya atau Sebagian Milik Orang Lain dengan ancaman 2 tahun 8 bulan. Masuk juga di sini melanggar Pasal 372 KUHP karena di atas rumah itu ada tanah si ibu yang tidak diagunkan ke rentenir. Kejadiannya berawal dari maraknya rentenir di sekitar Kota Solo dan Kabu-

gup berpuasa karena bekerja sangat berat di tengah terik sinar matahari. Misalnya, mereka bekerja menghancurkan batu, me­ ngaduk semen, atau membersihkan gorong-gorong. Ada aturan bagi mereka untuk mengganti puasa. Selain itu, para wanita yang sedang haid dan orang-orang nonmuslim. Mereka juga memerlukan makanan pada siang hari. Kesadaran mereka juga sangat tinggi untuk menghormati orang-orang yang tengah berpuasa. Jadi, menurut saya tidak perlu lagi ada sweeping pada Ramadan. Berkah Ramadan ya n g s a n g a t b e s a r t i d a k

balik yang juga berkontribusi memperparah kemacetan. Hal lain ialah kurangnya rambu lalu lintas juga berpotensi menyebabkan kecelakaan, saat pengemudi terkejut dan tidak siap dengan kondisi jalan di depannya. Hal lain yang dapat dilakukan ialah pelebaran jalan, baik jalan utama maupun jalan alternatif. Jalan yang lebar membuat kendaraan semakin leluasa melaju. Namun, hal itu membutuhkan waktu yang relatif lama dan kerja sama yang baik antarinstansi. Sebab itu, saat jalanan semakin lancar, ritual mudik juga seharusnya akan menjadi bagian dari momen indah pada hari Lebaran. Thomas Soseco, Universitas Negeri Malang

paten Sukoharjo. Sudah ada tiga korban janda tua yang rumahnya diambil paksa oleh gerombolan orang. Awalnya si ibu ini kedatangan anaknya dari Bogor perlu uang untuk modal usaha, lalu pinjam kepada rentenir dan untuk itu diperlukan jaminan sertifikat tanah yang kebetulan sertifikat itu atas nama si ibu. Tragisnya tiga bulan setelah mendapat pinjaman sebesar Rp350 juta si anak meninggal dunia. Akibatnya, si ibu kelabakan untuk membayar pokok dan bunga utang. Jalan satu-satunya ialah menjual rumah itu seharga Rp1,5 miliar. Namun, hal itu tidak bisa dilakukan si ibu karena si rentenir, entah bagaimana caranya, telah membalik nama sertifikat tanah itu menjadi bukan lagi milik si ibu. Di sini polisi harus mengusut terhadap pelaku jasa peminjaman uang dengan bunga mencekik leher, kemudian me­ngusut notaris dan BPN setempat yang tentu punya peran melakukan balik nama sertifikat tanah tersebut. Sebab, dari awalnya adalah utang piutang bukan jual-beli.

akan disia-siakan umat muslim. Kesadaran orang untuk berpuasa juga semakin banyak. Bahkan, anak-anak pun mulai dikenalkan pada puasa Ramadan. Saat ini, anak-anak usia 5 tahun pun mulai ikut sahur dan berbuka. Mereka duduk dengan senangnya di meja makan bersama keluarga. Yang saya perhatikan, pada Ramadan ini banyak rumah makan yang buka hanya saat menjelang waktu berbuka. Siang hari mereka menutup rumah makan. Mereka benar-benar menyiapkan diri hanya untuk melayani orang-orang yang

Yislam Alwini Jl Skip Gg Dalam RT 04/05 Lawanggintung, Bogor Selatan, Kota Bogor

berbuka. Jam buka rumah makan mereka mulai pukul 17.00—22.00. Kalaupun masih ada war­ teg-warteg yang buka untuk melayani sejumlah orang yang tidak berpuasa, tidak perlu dilakukan penggerebekan. Mereka hanya perlu diingatkan untuk menutup sebagian warungnya dengan kain. Hal itu juga sudah dilakukan oleh sebagian besar warteg yang buka pada Ramadan. Hormati Ramadan dengan saling menjaga kesabaran dan kesadaran. Dinar Aisyah Surabaya

Jokowi prioritaskan pembangunan pembangkit listrik tenaga panas bumi di Lampung.

Semoga ke depan Lampung tak lagi defisit listrik, Pak Ho.

n FERIAL

Pojok Guru di Bandar Lampung lebih siap K-13. Kemarin bilang K-13 sulit, sekarang lebih siap. Mana yang betul? n Rektorat Unila turunkan UKT Unila. Nah gitu dong. Kalau tidak ya kebangetan.

SMS Interaktif

Menyoal Jalur Kereta Yth. Gubernur dan Wali Kota Bandar Lampung. Kami warga Bandar Lampung mengimbau agar jalur kereta api pengangkut batu bara dipindahkan ke luar kota, karena sangat mengganggu arus lalu lintas. Atas perhatiananya, kami ucapkan terima kasih. 085273522xxx

Berantas Begal Mohon kepada Kapolres Tulang Bawang agar mengungkap pelaku begal di wilayah jalan lintas antara Bujungtenuk, Menggala, sampai Tiuh Tohou, yang cukup meresahkan masyarakat. Contoh sore ini kejadian di depan Perum PNS Tiuh Tohou. 082177509xxx

Perbaikan Jalan Sudah mau Idulfitri tak ada tanda-tanda jalan provinsi atau kabupaten mau diperbaiki, tidurkah pemerintah dengan sejuta mimpi dan janjinya. 085279231xxx

Kecewa BRI Yth Kepala BRI Rawajitu. Kami nasabah di Desa Gedungjaya SP 6B RW 7 kecewa dengan pelayanan BRI, karena tidak fair. Ada yang lama pelunasannya. Tapi, sudah disurvei ada yang belum lama mengajukan, tapi langsung cair. Kami belum jatuh tempo sudah lunas dan sudah lebih satu bulan mengajukan belum disurvei. Info yang kami terima ada permainan uang antara karyawan dan orang kepercayaan BRI. Tolong dibenahi sistemnya. Jangan kecewakan kami nasabahmu. 085609111xxx

Minta Buka Indomaret Yth Indomaret di pul barat jalur dua Korpri Sukarame. Tolong secepatnya dibuka, kami warga sekitar sangat membutuhkan. 085267781xxx

Berantas Begal (2) Semoga Kapolda Lampung yang baru mampu menuntas habis kelompok begal Lampung yang sangat meresahkan dan menghambat perekonomian Lampung. 085212870xxx

Menyoal Listrik Listrik di dearah Unit II Tulangbawang itu gila, tiap hari mati lampu, TDL terus melambung. 085766765xxx

Cairkan Gaji Ke-13 Yth Pemerintah Provinsi Lampung, khususnya Pemkab Lamteng. Segera cairkan gaji ke-13, mengingat sulitnya kehidupan saat ini dan kebutuhan yang kian meroket di bulan puasa dan jelang Lebaran. Mohon segera direalisasikan keluhan kami ini. 081379635xxx


selasa, 7 Juli 2015

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

6

Kejati Tunda Periksa Saksi Korupsi Pajak

n LAMPUNG POST/DIAN WAHYU KUSUMA

GEDUNG BARU. Direktur Honda Arista Ali Hanafiah memberikan sambutan di hadapan anak panti asuhan saat soft opening gedung baru Honda Arista di Hajimena, Natar, Senin (6/7). Honda Arista menargetkan penjualan hingga Rp20 miliar per bulan.

Dinkes Kota Jemput DAK Rp48 Miliar Dana akan digunakan untuk pembelian stok obat antibiotik dan alat kesehatan (alkes), renovasi 20 puskesmas rawat inap dan puskesmas pembantu, serta pembelian sejumlah unit ambulans. FEBI HERUMANIKA

D

INAS Kesehatan (Din­ kes) Kota Bandar Lam­ pung sedang menung­ gu hasil verifikasi BPKP terkait usulan dana Rp48 miliar ke Pemerintah Pusat. Usulan dilayangkan setelah adanya lampu hijau dari Kementerian Kesehatan yang berencana memberikan tambahan dana kepada instansi tersebut. Jika verifikasi final dari lem­ baga nonkementerian Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) me ­ nyetujui penambahan dana, akan dimasukkan dana alokasi khusus (DAK). Menurut Kepala Dinkes Ban­ dar Lampung Amran, dana sebesar Rp48 miliar akan di­ gunakan untuk perbaikan pe­ layanan kesehatan di Kota Ta­ pis Berseri. “Jika disetujui dana sebesar Rp48 miliar tersebut, rencananya diserahkan Ke­ menkes tahun ini,” kata Amran,

saat ditemui, Senin (6/7). Amran memastikan pihaknya telah mempersiapkan sejumlah pos belanja jika dana tersebut bisa dicairkan. Dana tersebut, menurut Amran, di antaranya akan dipergunakan untuk pem­ belian stok obat antibiotik dan alat kesehatan (alkes). Kemu­ dian, renovasi 20 puskesmas rawat inap dan puskesmas pembantu serta pembelian sejumlah unit ambulans. Mengenai persetujuan pro­ posol pengajuan dana yang dilayangkan pihaknya, Amran belum mampu memastikan. Namun, dia mengakui pihaknya tengah memperjuangkan agar proposal tersebut dapat di­ setujui segera. “Ini masih bolakbalik, belum ada kepastian juga terkait pencairannya. Doakan saja,” ujarnya.

Gerak Cepat Sebelumnya, Wali Kota Ban­ dar Lampung Herman HN mendesak agar Dinkes Ban­

dar Lampung bergerak cepat memulai tender proyek yang akan mempergunakan DAK Kemenkes tersebut. Hal itu dilakukan dengan me­ maksimalkan e-catalog dalam pengadaan barang. Menurut Wali Kota, dengan e-catalog, saat dana cair pada Oktober, Dinkes dapat langsung mulai belanja kebutuhan pembangunan. “Dinkes harus berani me­ nerima DAK Pusat itu. Dana sudah ada dari pusat jangan di­ tolak, asalkan proyeknya jalan sesuai dengan tata perundangundangan yang berlaku,” kata dia, akhir pekan lalu. Herman menegaskan proyek pembangunan harus segera di­ laksanakan. Dia meminta Din­ kes tidak takut untuk mengam­ bil peluang penambahan dana pembangunan. Dia mengaku jika pembangunan dilakukan untuk kepentingan masyarakat tidak perlu dikhawatirkan. “Ini untuk kepentingan rakyat. Kalau semua takut, ya bubar. Apalagi, sekarang ini sudah ada e-catalog. Beli jarum pun ada keterangan­ nya,” ujarnya. (K1) febiherumanika@lampungpost.co.id

KKSS Buka Bersama 1.000 Umat Muslim KERUKUNAN Keluarga Su­ lawesi Selatan (KKSS) meng­ gelar buka puasa bersama seribuan masyarakat Bandar Lampung, Senin (6/7). Ke ­ giatan itu menjadi pengikat tali silaturahmi KKSS dengan masyarakat untuk mendukung pembangunan Lampung. Kegiatan yang digelar di Kantor KKSS di Jalan Ikan Kembung No. 68, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, dihadiri perwakilan gubernur Lampung, Asisten III Saad As­ nawi, dan Kapolresta Bandar Lampung AKBP Hari Nugroho. Menurut Ketua KKSS Provinsi Lampung M Nasir Wahab, buka puasa bersama digelar untuk mengikat silaturahmi. Selain juga menjadi ajang berbagi kebahagiaan dengan warga agar mendapatkan berkah dan pahala dari Al­ lah swt. “Setiap tahun kami meng­ gelar acara buka puasa ber­ sama untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah swt, sekaligus meningkatkan jali­ nan silaturahmi,” kata dia. Dia mengaku KKSS telah berperan aktif membantu pemerintah terutama di bi­ dang keamanan. Wakil Ketua

n LAMPUNG POST/FEBI HERUMANIKA

JALIN SILATURAHMI. Ketua KKSS Provinsi Lampung M Nasir Wahab (tengah) berfoto bersama pengurus Masjid Kampung Bugis setelah mengikuti buka puasa bersama, Senin (6/7). Buka bersama yang dipusatkan di Jalan Ikan Kembung No. 68, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, diikuti 1.000 warga menjadi ajang silaturahmi. KKSS Letnan Kolonel Ruslam Idrus mengatakan komunikasi yang baik melalui silaturahmi dapat meningkatkan rasa per­ saudaraan. Hal ini menjadi kunci keberhasilan penanggu­ langan konflik. Dia berharap hubungan yang baik antara KKSS dan pemerintah daerah dapat terus berjalan. Sementara itu, Asisten III Pemkot Bandar Lampung Saad Asnawi mengatakan Ramadan menjadi saat yang tepat untuk meningkatkan

kepedulian terhadap ling­ kungan sekitar. Menurutnya, Pemkot Bandar Lampung mengapresiasi peran aktif KKSS dalam pembangunan daerah setempat. Di sisi lain, Kapo lr esta Bandar Lampung AKBP Hari Nugroho juga berharap selu­ ruh masyarakat Kota Bandar Lampung ikut serta dalam h a l p e n g a m a n a n d i ko t a ini. Hal itu dilakukan untuk menciptakan kondisi yang nyaman. (*14/K1)

Honda Arista Target Raup Rp20 Miliar Sebulan HONDA Arista Rajabasa me­ nargetkan penjualan hingga 100 unit mobil atau Rp20 miliar dalam satu bulan. Kini Honda Arista telah ber­ operasi pada gedung barunya di Jalan Raya Hajimena No. 88, Lampung Selatan, sejak Senin (6/7). “Kami targetnya naik jadi di atas tiga digit atau 200 unit mo­ bil sebulan,” ujar Kepala Cabang Honda Arista Rajabasa Kasim, saat peresmian gedung. Dia menyampaikan target­ nya bisa menjual 100 unit mobil dalam satu bulannya. Jika rata-rata harga mobil Rp200 juta per unit, omzet penjualan Honda Arista di­ targetkan Rp20 miliar selama satu bulan. “Dengan fasilitas servis, sparepart, dan stok mobil, mudah-mudahan bisa tercapai,” ujar Kasim. Ia menambahkan setelah soft opening akan dilakukan grand opening (GO) pada Agus­ tus mendatang. Menurutnya, pada saat GO akan ada kejutan untuk pelanggannya. Dalam soft opening-nya, Honda Arista mengundang mitra Honda seperti perusahaan asuransi, jasa leasing dan Panti Asuhan Sebiay dari Hajimena. Honda Arista Lampung me­ layani penjualan mobil semua Honda mulai dari Accord, Brio, CR-V, City, Civic, Freed, Jazz, Mobilio, atau Odyssey. Direktur Honda Arista, Ali Hanafiah, mengatakan acara ini

momentum yang tepat berbagi dengan anak yatim. “Mudahmudahan menjelang berbuka puasa ini insya Allah men­ jadi berkah pembukaan gedung baru Honda Arista,” ujarnya. Menurutnya, di mana pun Honda Arista beroperasi hen­ daknya bermanfaat kepada masyarakat sekitar. “Setiap tahun acara buka bersama dilakukan di semua cabang Honda Arista di seluruh In­ donesia,” ujarnya. Sebelumnya, Honda Arista bersama Brio Community Lampung memberikan san­ tunan kepada anak yatim di Panti Asuhan di Tanjung­ senang, Sabtu (4/7) lalu. Brio Community juga mengge­ lar bagi-bagi takjil di Bun­ daran Taman Lungsir, Bandar Lampung. Supervisor Honda Arista Rajabasa Muhammad Haikal mengatakan Brio mu­ lai diproduksi sejak 2013. Di Lampung, Honda Brio dijual dengan harga Rp125 juta sam­ pai Rp199,5 juta per unit. Ia menjelaskan Honda Brio merupakan mobil low cost green car yang tangguh dan dilengkapi dengan kunci immobilizer. Mobil ini sudah di­ lengkapi keamanan pada pintu sampingnya atau side impact beam yang membuat aman pengemudinya saat terjadi benturan. Dengan fasilitas Brio tersebut, Haikal berharap agar pengguna Brio di Lampung semakin banyak. (IAN/K1)

PENYIDIK Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi (Pidsus Kejati) Lampung menunda pemeriksaan empat saksi yang meringankan Karyadi, PNS Dinas Perindustrian Lampung yang menjadi ter­ sangka korupsi retribusi pajak kendaraan bermotor UPTD VII Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Lamsel tahun 2012—2014, hingga Rabu (8/7). Pasalnya, dua tersangka berhalangan hadir dan pe­ nasihat hukum tersangka Karyadi baru saja berganti. Kasi Penkum Kejati L a mp u n g Ya d i R a c h m at menjelaskan semestinya Penyidik Pidana Khusus (Pidsus) dan tim Satuan Tugas Khusus (Satgassus) Pemberantasan Korupsi Ke­ jati melakukan pemeriksaan kepada ­e mpat saksi untuk tersangka ­Karyadi. Namun, karena dua saksi berhalangan hadir dan pe­ nasihat hukum tersangka Karyadi berganti, pemerik­ saan dijadwalkan kembali pada Rabu (8/7). “Dua saksi yang dipanggil

hari ini berhalangan hadir dengan alasan ada keperluan dinas. Sementara dua saksi lainnya hadir, tapi tidak di­ periksa. Selain itu, tersangka K baru mengganti penasihat hukumnya. Untuk meme­riksa saksi yang meringankan, perlu dihadirkan tersangka dan penasihat hukumnya dan mereka minta Rabu (8/7) jadwalnya,” kata Yadi melalui telepon, Senin (6/7). Di sisi lain, penyidik yang memeriksa tersangka Kar­ yadi menerangkan keempat saksi yang meringankan itu terdiri dari dua PNS dan dua tenaga kerja sukarela di Dis­ penda Lampung Selatan. Penundaan keempat saksi yang meringankan itu, kata dia, merupakan hak tersang­ ka. “Kami menundanya ka­ rena tersangka dan penasihat hukumnya serta keempat saksi yang meringan­kan me­ minta jadwal Rabu (8/7),” ujar penyidik yang enggan disebut namanya, saat dikonfirmasi kemarin. Menurutnya, pe­ nasihat hukum tersangka yang baru ialah Sopian Sitepu. (BOY/K1)

Yustin Ridho Ficardo Pimpin DKL A P R I L A N I Yu s t i n R i d h o Ficardo menjabat sebagai ketua umum Dewan Ke ­ senian Lampung (DKL) pe­ riode 2015—2019 menggan­ tikan Syafariah Widianti ZP. Penetapan jabatan itu ber­ dasarkan musyawarah DKL yang digelar di Ruang Abung, Kantor Gubernur Lampung, Senin (6/7). Yustin mengakui hal itu merupakan pengalaman p e r t a m a b a g i nya u nt u k ber­ada di forum insan seni daerah Lampung. Namun, dia memastikan amanah itu menjadi langkah awal yang kelak membawa nama baik Provinsi Lampung di bidang kesenian. Ketua DKL terpilih tersebut mengharapkan DKL mampu menjaga harmonisasi, siner­ gitas, dan koordinasi dengan pemerintah daerah. “Sebab majunya pembangunan tidak hanya merupakan tugas dan tanggung jawab pemerintah. Namun, juga menjadi tang­ gung jawab kita bersama, tanpa terkecuali para pelaku seni,” ujarnya, Senin (6/7). Harapan serupa juga ­diungkapkan Syafariah Wi­ dianti ZP. Atu Ayi, sapaan Syarifah Widianti ZP, me­ ngatakan DKL menjadi pilar

pertahanan seni budaya di Sai Bumi Ruwa Jurai. Hal itu diperkuat dengan du­ kungan pemerintah daerah dalam mengembangkan ke­ budayaan Lampung. Dia menguraikan seba­ gai mitra pemerintah, DKL melakukan pelestarian buda­ ya secara sinergis dan menu­ angkannya dalam program penelitian dan pengembang­ an. Selain juga terbagi dalam komite-komite, yakni komite tari, musik, seni, rupa, teater, film, sastra, dan tradisi. “Saya berharap ke depan di bawah kepemimpinan ketua yang baru, DKL Lampung semakin maju. Baik dalam mengembangkan dan meles­ tarikan budaya Lampung,” kata Atu Ayi. Asisten Bidang Kesra Pem­ prov Lampung Ellya Muchtar mengatakan Provinsi Lam­ pung memiliki potensi yang luar biasa dalam hal kesenian dan adat budaya. “Diperlukan kesungguhan untuk membina, mendukung, dan memfasilitasi seniman daerah ini agar mam­ pu menghasilkan mahakarya atau masterpiece. Karya itu yang akan mengangkat nama daerah dan berdampak positif pada kesejahteraan para seni­ man,” ujarnya. (VER/K3)


±

±

CMYK

±

BANDAR LAMPUNG

selasa, 7 juli 2015

LAMPUNG POST

7

BPBD Bantu 10 Ribu Liter Air Bersih untuk Warga ±

n MRF INFO/DOK.

DUKUNG MUMUY. Gubernur Lampung M Ridho Ficardo bersama Forkopimda Lampung berfoto bersama Mumuy Abdul Mukti, peserta Akademi Sahur Indonesia (AKSI) Indosiar, saat peringatan Nuzululquran di Mahan Agung, Senin (6/7). Gubernur mendukung Mumuy untuk terus melaju ke babak final ajang pencarian bakat itu.

Tiga Terdakwa Anaktuha

Dituntut Berbeda ±

Terhadap tuntutan jaksa, penasihat hukum terdakwa, Gunawan Raka, mengajukan pleidoi. Namun, mereka sepakat dengan dakwaan subsider jaksa, yakni Pasal 338 KUHP, bukan Pasal 340 KUHP yang merupakan pasal pembunuhan berencana. Firman Luqmanulhakim

T

±

IGA terdakwa pelaku pembunuhan dengan korban Kurnia Jaya dan Angga Wirayuda di Dusun II, RT 07, Kampung Tanjung­ harapan, Kecamatan Anaktuha, Lampung Tengah, dituntut jaksa dengan hukuman berbeda. Jaksa Didik Kurniawan menuntut Wagino, selaku eksekutor korban terakhir, dengan hukuman tertinggi dibandingkan dua terdakwa lainnya yang mendapat hukuman sama. ­Ketiga terdakwa terbukti melakukan tindak pidana, yakni bersama-sama de­ ngan sengaja merampas nyawa orang lain sebagaimana diatur dalam Pasal 338 KUHP. “Menuntut dan meminta Majelis Hakim agar meng­hukum terdakwa Wagino selama 15 tahun penjara. Sedangkan terdakwa Rusdi dan Edi Supriyanto dengan pidana penjara selama 13 tahun,” kata Didik di Pengadilan Negeri Tanjungkarang, Senin (6/7). Jaksa juga menjelaskan tidak ada hal yang meringankan para terdakwa. Sedangkan untuk hal yang memberatkan para terdakwa, antara lain perbuatan terdakwa meresahkan masyarakat, terdakwa menutupi kejahatannya de­ ngan menyembunyikan mayat para korban, terdakwa tidak menunjukkan adanya penyesalan, dan dampak perbuatan terdakwa mengakibatkan penderitaan yang sangat menda-

lam dan berkepanjangan bagi keluarga para korban. Terhadap tuntutan jaksa, ­penasihat hukum terdakwa, Gunawan Raka, mengajukan pleidoi. Namun, mereka sepakat dengan dakwaan subsider jaksa, yakni Pasal 338 KUHP, bukan Pasal 340 KUHP yang merupakan pasal pembunuhan berencana. “Saya setuju karena memang terdakwa tidak terbukti Pasal 340 karena pembunuhan tidak direncanakan. Tapi, bersamasama melakukan pembunuhan. Untuk komentar lebih lanjut nanti saja saat pembacaan pleidoi sidang berikutnya,” kata Gunawan, usai persidangan. Agenda sidang selanjutnya pembacaan pleidoi pada Senin (13/7). Diketahui, dari fakta persidangan sebelumnya terungkap pembunuhan yang dilakukan ketiga terdakwa berawal ketika korban Kurnia bersama Angga mendatangi Hartoyo yang sedang memegang ponsel. Korban meminta ponsel yang sedang diganakan Hartoyo. Peristiwa itu didengar terdakwa Edi Supriyanto yang langsung melerai pertengkaran mereka. Namun, kedua korban justru mengancam Edi dengan semacam badik sehingga terjadilah duel yang berujung maut. Jasad korban Angga yang sempat menghilang selama tujuh hari akhirnya ditemukan di rawa-rawa dengan jarak 1 kilometer dari rumah terdakwa. (K3) firman@lampungpost.co.id

GUBERNUR Lampung M Ridho Ficardo menggelar peringatan Nuzululquran dan buka puasa bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Mahan Agung, Senin (6/7). Menurut Gubernur, Nuzululquran menjadi momentum untuk meningkatkan ke­ imanan dan ketakwaan. “Peringatan Nuzululquran m e r u p a k a n p e r i s t i wa d i saat Allah swt menurunkan

±

CMYK

±

Alquran kepada Rasul-Nya. Ini menjadi momentum yang sa­ ngat strategis bagi masyarakat Lampung untuk meningkatakan keimanan dan ketakwaan kepada Allah,”kata Ridho, Senin (6/7). Dia berharap melalui peringat­a n Nuzululquran masyarakat Lampung bisa memahami, mempelajari, dan mengamalkan isi kandungan Alquran dalam kehidupan se-

hari-hari. Dia mengakui ajaran Alquran tidak hanya mengatur urusan agama, tetapi juga semua sendi kehidupan baik bermuamalah, seperti hubungan sesama manusia dan hubungan manusia dengan Tuhannya. Dia juga mengharapkan masyarakat Lampung dapat saling mencintai dan menghormati sehingga dapat hidup berdampingan secara damai. Hal itu juga akan menciptakan

keamanan untuk mendukung program Pemerintah Provinsi Lampung. Apalagi, masyarakat akan memasuki musim mudik Lebaran sehingga kondusivitas harus terjaga. Pemprov Lampung juga sedang melakukan perbaikan di beberapa ruas jalan yang akan dilalui pemudik. Hal itu dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan bagi pemudik. “Insya Allah dalam waktu dekat

perbaikan selesai. Program pemerintah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat harus mendapat dukungan agar terwujud Lampung maju dan sejahtera,” ujarnya. Peringatan Nuzululquran juga dirangkai dengan peluncuran buku satu tahun pemerintahan Ridho Ficardo-Bahtiar. Selain itu, Gubernur juga membagikan bingkisan bagi tamu undangan. (AMR/K1)

±

±

Pemkot-PKK Gelar Baksos Ramadan

K

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

payau sehingga tidak bisa dikonsumsi, seperti memasak, mencuci sayuran, dan minum,” ujarnya. Dia menjelaskan kehidup­ an warga perumahan TPI sehari-hari sangat bertumpu pada PDAM Way Rilau. Namun, dia sangat menyayangkan jika PDAM Way Rilau mengurangi jam alir. “Padahal, setiap bulannya warga membayar ke PDAM sebesar Rp80 ribu—Rp90 ribu. Hampir dua minggu ini air PDAM kami mati,” kata dia. Dera (50), ibu RT perumahan TPI Lempasing, juga merasa senang mendapatkan bantuan air bersih dari BPBD. Menurutnya, warga sangat membutuhkan bantuan air bersih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sekretaris BPBD Bandar Lampung Erwin memaparkan pada awalnya BPBD menerima pengaduan dari Parsah (35), ketua RT setempat, yang meminta bantuan pengiriman air bersih dan langsung ditindaklanjuti pihaknya. (*14/K3)

Nuzululquran Jadi Momentum Peningkatan Keimanan

PEMERINTAH Kota Bandar Lampung kembali menggelar bakti sosial (baksos). Kali ini, sebanyak 3375 kader posyandu menerima bantuan sembako dan tali asih, di Aula Gedung PKK Kota Bandar Lampung, Senin (6/7).

MOBIL PEMUDIK. Mobil dengan barang di atas kap terlihat melintasi Jalan Soekarno-Hatta, Rajabasa, Bandar Lampung, Senin (6/7). Memasuki H-11 Lebaran, sejumlah kendaraan pemudik mulai melintas di Bandar Lampung dari Jawa tujuan Sumatera.

RATUSAN kepala keluarga (KK) di Kecamatan Telukbetung Timur merasakan dampak kekeringan panjang akibat kemarau yang melanda selama dua bulan terakhir. Menanggapi hal tersebut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandar Lampung menyalurkan 10 ribu liter air bersih bagi 400 KK di Kelurahan Way Tataan, Telukbetung Timur. “Lumayan kami mendapatkan bantuan air bersih dari BPBD. Nantinya, bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, seperti memasak, mencuci, dan mandi,” kata Sri Yanti (35), warga Way Tataan, saat ditemui dilokasi, Senin (6/7) Sri melanjutkan di sekitaran Way Tataan, warga ha­ nya bertumpu dengan PDAM dan sumur pompa. Namun, air dari sumur pompa hanya digunakan untuk mencuci baju maupun perabotan rumah tangga.”Sumur pompa kami hanya digunakan untuk mandi karena airnya

etua Tim Penggerak PKK Kota Bandar Lampung Eva Dwiana Herman H.N., menguraikan bantuan diserahkan kepada 675 Posyandu se-Kota Bandar Lampung. Jumlah penerima bantuan sebanyak 3375 orang yang merupakan kader posyandu yang tersebar di 20 Kecamatan. Kegiatan baksos dilaksanakan

selama empat hari terhitung mulai 6 Juli hingga 9 Juli 2015. “Setiap harinya kami salurkan bantuan untuk lima kecamatan. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan sebagian beban ekonomi menjelang lebaran,”Kata Eva di lokasi kegiatan, Senin (6/7). Menurutnya, baksos digelar untuk mempererat jalinan silaturahmi

±

antara kader posyandu dan Tim Penggerak PKK Kota Bandar Lampung. Diakuinya kader merupakan penyebar informasi program kesehatan yang ada di Kota Bandar Lampung. “Mudah-mudahan posyandu dan organisasi kewanitaan yang ada di kota Bandar Lampung tetap eksis dalam menjalankan tugas dan kewajibannya. Tentunya kota Bandar Lampung tetap menjadi yang terbaik,”harap istri wali Kota Herman H.N ini. Tidak hanya bantuan sembako, bagi kader posyandu yang telah 25 tahun lebih mengabdi diberikan bantuan

tambahan yaitu tali asih dalam bentuk uang tunai. Baksos dibuka oleh wali kota Bandar Lampung yang diwakili Asisten Bidang Kesejahteraan Rakyat Sekkot Bandar Lampung, Saad Asnawi. Saat mengatakan wali kota Bandar Lampung berpesan agar penerima bantuan hendaknya tidak menilai besaran bantuan yang diterima. “Bantuan itu menjadi bukti kepedulian dan perhatian Pemkot Bandar Lampung dan Tim Penggerak PKK Kota Bandar Lampung untuk meringankan kebutuhan sehari-hari warga Bandar Lampung,”tandasnya.(VER/K10)

±


±

±

CMYK

±

RAGAM

selasa, 7 juli 2015

LAMPUNG POST

Polda Bekuk Dokter Pesta Narkoba di Pantai ±

DIREKTORAT Reserse Narkoba Polda Lampung membekuk Hendri Y, dokter asal Lampung Tengah, saat berpesta narkoba di Pantai Queen Artha, Padangcer­ min, Pesawaran, Senin (6/7). Selain menangkap Hendri, petugas juga menangkap dua tersangka lainnya. Mereka adalah M Arif Guldin Saputra (37), seorang PNS, warga Jalan Alamsyah No. 56, Metro, dan Wayan (31), warga Gunung­ sugih Baru, Pesawaran. Turut disita sabu-sabu seberat 11

gram dan pil ekstasi sebanyak 10 butir. Direktur Reserse Narko ­ ba Polda Lampung Kombes Augustinus Berlianto Pan­ garibuan mengatakan ketiga tersangka dibekuk berdasar­ kan informasi masyarakat. Masyarakat melaporkan di pantai tersebut terdapat be­ berapa orang yang sedang berpesta narkoba. “Mendapat informasi terse­ but kami melakukan penye­ lidikan. Kemudian menangkap

tersangka yang sedang pesta narkoba di pantai tersebut, sekitar pukul 03.00,” kata Augustinus, saat dihubungi melalui ponsel, Senin (6/7). Setelah dilakukan penggele­ dahan, kata pria yang biasa disapa Pangab itu, ditemu­ kan barang bukti sabu-sabu seberat 11 gram dan pil ekstasi 10 butir. Menurut Pangab, dari hasil tes urine ketiganya positif menggunakan narkoba. Du­ gaan sementara ketiga tersang­ ka merupakan pemakai.

Berdasar informasi yang di­ himpun Lampung Post, Wayan merupakan bandar besar yang menjadi target operasi Direk­ torat Reserse Narkoba Polda Lampung. “Wayan itu bandar yang dulu pernah digerebek Polda di Gunungsugih, tetapi berhasil lolos,” ujar sumber yang enggan disebutkan na­ manya. Sumber lainnya menam­ bahkan selain ketiga pelaku, terdapat empat wanita yang turut ditangkap bersama para

BURAS

pelaku, yaitu Luna (21), warga Lampung Tengah, serta Nova (20), Resa (20), dan Satriani (24), yang merupakan warga Bandar Lampung. Sementara barang bukti yang disita masing-masing 10 gram sabu-sabu dan 10 butir pil ekstasi milik Wayan. Kemudian, 1 gram sabu-sabu milik pelaku M Arif Guldin dan dua pil ekstasi milik tersangka Hendri. selanjutnya, dua pirex dan satu alat isap (bong) dari wadah air mineral. (DEN/K1)

n MI/ROMMY PUJIANTO

KPK PENJARAKAN BUPATI EMPATLAWANG. Bupati Empatlawang, Sumatera Selatan, Budi Antoni Aljufri (kanan) beserta istrinya, Suzanna Budi Antoni, memasuki mobil tahanan seusai diperiksa penyidik di gedung KPK, Jakarta, Senin (6/7). Keduanya dipenjarakan lembaga antirasywah itu setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap kepada mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar, terkait sengketa Pemilukada Kabupaten Empatlawang di Mahkamah Konstitusi.

±

Manajemen Krisis

Bandara Soetta Buruk Sisi land side yang melingkupi terminal hingga lokasi parkir kendaraan di Bandara Soekarno-Hatta belum memiliki manajemen krisis. ADI SUNARYO

B

±

ERBAGAI pihak menilai manajemen krisis di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, am­ buradul. Hal ini memperparah kekacauan akibat kebakaran di Terminal 2E bandara tersebut pada Minggu (5/7) pagi. “Sangat tampak manajemen PT Angkasa Pura (AP) II panik dan lalai dalam mengantisipasi terjadinya dampak kebakaran itu. Akibatnya aliran listrik tidak berfungsi optimal dan meng­ ganggu proses check-in,” kata ang­ gota Komisi V DPR, Nizar Zahro, ketika dihubungi, Senin (6/7). Akibat AP II panik dan tak siap dalam menjalankan mana­ jemen krisis (penanganan kri­ sis), setidaknya 30 penerbangan tertunda dan 14 penerbangan Garuda Indonesia dibatalkan. Hal senada disampaikan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan. Menurutnya, dari sisi air side yang meliputi tempat parkir pesawat hingga landasan pacu sebenarnya sudah punya mana­ jemen krisis. Namun, sisi land

side yang melingkupi terminal hingga lokasi parkir kendaraan belum ada. “Kalaupun ada tidak lengkap, nah ini yang harus dilengkapi,” ujar Jonan. Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi mendesak pemerintah segera mengaudit sistem kelistrikan di Bandara Soetta yang patut

Jadwal penerbangan Lampung—Jakarta dan sebaliknya masih terlambat hingga satu jam pada Senin pagi. diduga sangat tua dan tidak mengantongi sertifikat laik opera­si (SLO). “YLKI mendu­ ga kebakaran tersebut karena hubungan arus pendek,” kata Tulus. Dia juga meminta AP II memberikan kompensasi dan ganti rugi pada konsumen yang mengalami keterlambatan.

REKONSTRUKSI. Tersangka kasus pembunuhan Angeline, Margriet Megawe (tengah), digiring polisi saat mengikuti rekonstruksi di rumahnya di Denpasar, Senin (6/7). Margriet bersama mantan pembantunya, Agus, yang juga menjadi tersangka dalam kasus itu, menjalani 81 adegan. n ANTARA/ NYOMAN BUDHIANA

±

CMYK

Menanggapi hal ini, mana­ jemen AP II mengaku telah membebaskan tarif pas­senger service charge (PSC) bagi se­ luruh penumpang pesawat yang berangkat melalui Ban­ dara Soekarno-Hatta kemarin. “Penumpang pesawat dapat melakukan refund PSC melalui maskapai. Kami memohon maaf karena peristiwa keba­ karan ini menyebabkan pe­ layanan berkurang,” kata Head of Corporate Secretary dan Legal AP II Agus Haryadi.

Terlambat 3 Jam Kebakaran di Bandara Soetta hingga kemarin masih meng­ ganggu jadwal penerbangan maskapai Garuda Indonesia pada rute Lampung—Jakarta dan sebaliknya. “Untuk jadwal penerbangan masih mengalami keterlam­ batan hingga 1 jam pada Senin pagi. Sedangkan Senin sore karena adanya efek domino penumpukan delay dari ber­ bagai bandara, menyebab­ kan delay hingga 3 jam,” kata Manajer Bandara Radin Inten II Lampung Selatan Efrizal, saat dihubungi, kemarin.(MI/E1) adisunaryo@lampungpost.co.id

KPK Tahan Bupati Empatlawang dan Istri BUPATI Empatlawang, Suma­ tera Selatan, Budi Antoni Aljufri (BAA) dan istrinya, Suzanna Budi Antoni (SBA), ditahan Komisi Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) kemarin. Kericuhan mewarnai penah­ anan itu saat para pendukung Aljufri menghalangi war­ tawan mewawancarainya. “Untuk kepentingan penyi­ dikan, tersangka BAA ditah­ an di Rumah Tahanan Kelas I Jakarta Timur cabang KPK di Detasemen Polisi Militer (Denpom) Guntur dan SBA di Rutan Kelas I Jakarta Timur cabang KPK di gedung KPK selama 20 hari pertama,” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha, saat dikonfirmasi, Senin (6/7). Keduanya keluar sekitar pu­ kul 19.30 usai diperiksa KPK sejak pukul 10.00. Pasang­

an suami-istri itu tampak menge­nakan rompi oranye khas KPK. Mereka bungkam tak mau berkomentar. Puluhan pendukung ber­ usaha melindungi Aljufri dari sorotan kamera war­ tawan. Akhirnya kericuhan tak terhindari akibat gesekan antara pendukung Aljufri dan para jurnalis. Kejadian itu baru bisa dihentikan se­ telah petugas pengamanan KPK turun tangan. Budi Antoni dan Suzanna resmi menjadi tersangka di KPK, Kamis (2/7) lalu. Ke­ marin merupakan pemerik­ saan perdana mereka usai ditetapkan sebagai tersangka. Keduanya diduga menyuap Akil Mochtar saat menjabat se­ bagai hakim Mahkamah Kon­ stitusi (MK) dalam penangan­ an Pemilukada Empatlawang pada 2013. (MI/U1)

Margriet Tolak Rekonstruksi Pembunuhan Angeline TERSANGKA kasus pem­ bunuhan Angeline, Margriet Christina Megawe, menolak memperagakan adegan re­ konstruksi yang berlangsung di rumahnya, Jalan Sedap Malam No. 26, Denpasar, Bali, Senin (6/7). Posisi Margriet digantikan penyidik perem­ puan atau polwan. Dalam rekonstruksi terse­ but, polisi menghadirkan dua tersangka pembunuhan bocah 8 tahun tersebut, yakni Agus Tae dan Margriet. “Seka­ lipun dia (Margriet) tidak me­ merankan adegan, dia ada di lokasi, dia senyum-senyum,” ujar Hotman Paris Hutapea, kuasa hukum Agus, di Den­ pasar, Bali, kemarin. Menurut Hotman, seluruh adegan rekonstruksi pem­ bunuhan Angeline bersum­ ber dari keterangan Agus yang tertuang dalam berita

±

8

acara pemeriksaan (BAP). Hotman menjelaskan da­ lam adegan Agus dipanggil ke kamar Margriet dan sem­ pat terjadi pertengkaran ke­ duanya. “Pertengkaran terjadi karena Margriet menyangkal saat Agus dipanggil ke kamar, posisi Angeline sudah tergele­ tak tidak berdaya,” kata dia. Menurut Hotman, kliennya melihat sendiri saat Margriet menjambak rambut Angeline dan membanting ke lantai hingga bocah itu tidak ber­ gerak. Dalam rekonstruksi itu, kematian Angeline tam­ pak pada adegan ke-50—60. Tempatnya persis di kamar Margriet. “Sedangkan Agus selama rekonstruksi memperaga­ kan 80 adegan. Tapi, sama sekali tidak memperaga­ kan adegan pembunuhan,” ujarnya. (MTVN/D3)

Pertumbuhan Direvisi Menjadi 5,2%! TARGET pertum­ Andai semua itu buhan ekonomi optimal, dorongan­ dalam APBNP nya pada perekono­ 2015 sebesar 5,7%, mian masyarakat pada akhir Mei yang sedang lesu lalu oleh peme­ juga masih perlu rintah diturun­ fokus memilih sek­ kan menjadi 5,4%. tor unggulan untuk Dengan realisasi dijadikan pengge­ H. Bambang Eka Wijaya rak pertumbuhan, pertumbuhan semester I 2015 terutama lewat masih di bawah 5%, pemerin­ dukungan kredit perbankan tah merevisi lagi pertumbuh­ yang sempat stagnan akibat an 2015 menjadi 5,2%. pelambatan ekonomi. Pilihan Menteri Keuangan Bam­ sektor unggulan untuk fokus bang Brodjonegoro dalam itu diperlukan justru untuk keterangan pers, Kamis (2/7), membantu bank menentukan menyatakan pertumbuhan usaha untuk didanai, karena ekonomi pada semester II dalam ekonomi yang melam­ 2015 akan mencapai 5,5%, bat bank harus benar-benar lebih baik dari semester I 2015 prudent, mencegah terjadinya sebesar 4,9%. Hal itu didukung ledakan non-performance permintaan domestik dan eks­ loan (NPL) seperti 1997. Sama halnya di sektor kon­ por yang meningkat secara sumsi, dalam kondisi ekono­ bertahap. (Kompas, 3/7) Realisasi belanja infrastruk­ mi yang kurang baik orang tur, menurut Bambang, juga cenderung jadi lebih berhatiakan mendorong pertumbuh­ hati menggunakan uangnya an ekonomi pada semester II sehingga penjualan berbagai 2015. Masalah perubahan no­ barang merosot. Di bidang menklatur yang terjadi pada otomotif, bahkan rangsangan semester I 2015 se­h ingga dengan uang pangkal amat menghambat pencairan rendah dan bunga ringan anggaran, ia pastikan su­ pun sulit memulihkan ting­ dah selesai. Jadi diharapkan kat penjualannya. penyerap­an anggaran pada Untuk mendukung penca­ semester II 2015 bisa lancar. paian target pertumbuhan Pencapaian pertumbuhan itu, perlu didorong lewat 5,2% itu tentu tergantung insentif kepada berbagai pada keberhasilan pemerin­ jenis usaha dan komoditas tah berbenah untuk memacu agar memacu peningkatan laju pertumbuhan—dari produksi maupun ekspornya. peningkatan kapasitas pe­ Bukan malah memberi be­ nyerapan anggaran di ke­ ban pungutan baru yang menterian dan lembaga memberatkan, seperti pada sampai memangkas dwel­ ekspor minyak sawit (CPO) ling time di pelabuhan. Jika sebesar 50 dolar AS per ton semua pembenahan itu bisa yang berlaku mulai Juli ini. optimal, target pertumbuhan Bukan didorong agar tum­ 5,5% pada semester II 2015 buh, melainkan malah di­ mungkin bisa tercapai. gerogoti. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

±

±

SIAPA MENGAPA

Peduli Rakyat “JANGAN mengaku pemimpin, jika rakyatnya masih ada yang kekurangan beras,” kata Dekan Fakultas Pertanian Unila Wan Abbas Zakaria, saat membuka ­acara diskusi terbatas soal sistem agrobisnis perberasan di ruang rapat Jurusan Agribisnis Fakultas Pertanian Unila, beberapa waktu lalu. Guru besar yang sederhana ini mencon­ tohkan saat seorang pemimpin atau khalifah melihat rakyatnya yang masih kekurangan pakan saat itu. “Karena itu, diper­ n DOK. LAMPUNG POST lukan pemimpin yang mengerti dan peduli kepada rakyat. Termasuk di Lampung, pemimpin harus mengerti permasalahan sektor pertanian. Apalagi Lampung dunia agrobisnis,” katanya. Ekonom itu juga mengatakan untuk menyelesaikan masalah pertanian tak selamanya melalui APBD atau APBN. Bisa juga melalui regulasi, misalnya menetapkan harga minimal komodi­ tas jagung. “Dengan regulasi ini, petani jagung terhindar dari kerugian,” kata Wan Abbas. (UMB/U1)

±

WAT WAT GAWOH

Izin Hamil KEINGINAN mempunyai seorang anak merupakan sifat alami dalam melanjutkan keturunan. Namun, kalau hamil pun harus meminta izin? Bang injuk reno kidah... basing kedua kidah repa ngatrorni (Kok begitu... terserah orang mau pu­ nya anak berapa dan kapan). Di Tiongkok, satu perusahaan mewajibkan karyawannya me­ minta izin sebelum hamil dan punya anak. Foto tentang per­ n DP. RAHARJO aturan tersebut sudah diunggah dan langsung memicu protes oleh para pengguna media sosial dan media resmi. Seperti dilansir kantor berita BBC, berdasarkan peraturan ini hanya karyawan yang telah bekerja selama setidaknya satu ta­ hun yang boleh hamil. Bahkan, perusahaan akan menyusun apa yang mereka sebut “daftar jadwal melahirkan” karyawan. Kuk jawi tikayun nganak, bang ajo tilarang. Wat-wat gawoh (Sapi saja digenjot untuk produksi, kok manusia dilarang beranak. Ada-ada saja). (U1)

±


BISNIS KORPORASI

Selain menawarkan paket halalbihalal, Hotel Sahid juga menyiapkan harga spesial promosi Lebaran untuk berbagai tipe kamar. ADI SUNARYO

M

ENYEDIAKAN ke­ mudahan bagi masyarakat untuk merayakan Idulfitri 1436 H, Hotel Sahid Bandar Lam­ pung menawarkan paket halalbihalal hanya Rp85 ribu/ paket/orang dengan minimal jumlah pesanan sebanyak 50 orang. “Promosi ini kami gelar untuk memudahkan silatu­ rahmi saat Idulfitri bersama keluarga, sahabat, maupun rekan kerja. Ayo pesan seka­ rang juga sebelum agenda penuh dari pelanggan-pe­ langgan Hotel Sahid,” kata Sales dan Marketing Manager Hotel Sahid Bandar Lampung Suryadi Putra, Senin (6/7). Suryadi mengatakan de­ ngan Rp85 ribu/orang, pelang­

Dengan Rp85 ribu/ orang, pelanggan dapat menikmati sajian menu spesial seperti ketupat, sup, daging atau ayam, ikan, sayuran, puding, dan buah iris campur. gan dapat menikmati sajian menu spesial seperti ketupat, sup, daging atau ayam, ikan, sayuran, pudding, dan buah iris campur. “Tempatnya kami sediakan di ruang pertemuan dengan fasilitas sound system, penerangan, penataan tem­ pat, buffet lunch, dan dinner. Selain itu, free Wi-Fi dan satu kamar gratis untuk panitia,” kata dia.

Promosi Kamar Selain menawarkan paket halalbihalal, Hotel Sahid juga, menurut dia, menyiapkan harga spesial promosi Lebaran untuk berbagai tipe kamar.

Di antaranya tipe Superior Room seharga Rp425 ribu single/double, Deluxe Room Rp450 ribu, dan Bussines Sea View Rp550 ribu. Selain itu, paket kamar lainnya se­ perti Executive Suite seharga Rp875 ribu dan Luxury Suite Rp1.062.000. “Harga tersebut sudah ter­ masuk menu buffet Lebaran setelah salat id lalu minuman selamat datang dan air mi­neral di kamar. Selain itu, gratis bi­ liar, kolam renang, dan bebas akses Wi-Fi,” kata dia. Menurut Suryadi, saat ini pihaknya juga menyediakan paket buka bersama dengan harga Rp125 ribu per pax/ orang dengan minimal jumlah pesanan sebanyak 50 orang. Dengan harga terjangkau, kata dia, pengunjung dapat menikmati sajian dan hidang­ an berbagai menu spesial olahan koki profesional Hotel Sahid, Bandar Lampung. Misalnya, menu takjil yang terdiri dari teh manis/kopi, kurma, dan aneka kolak. Untuk menu berbuka puasa terdiri dari sup, daging atau ayam, ikan, sayuran, puding, dan buah iris campur. Untuk diketahui, Hotel Sa­ hid juga menyediakan ber­ bagai menu spesial di lobby lounge, coffee shop, maupun di Organik Cafe. Hal ini dilaku­ kan manajemen agar Hotel Sahid tidak sekadar menjadi tempat menginap, tetapi juga tujuan wisata kuliner. Pelayanan maksimal juga diberikan Hotel Sahid dengan menghadirkan variasi menu yang berbeda setiap tiga bulan. “Ketatnya persaingan per­ hotelan di Bandar Lampung memacu Hotel Sahid selalu berinovasi dan berkreasi. Kami selalu menyuguhkan fasilitas dan pelayanan yang terbaik dan tak meninggalkan nilai kebudayaan,” kata dia. (E1) adisunaryo@lampungpost.co.id

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

Indeks VALUTA ASING

KURS JUAL 10.054,26

KURS JUAL 10.644,88

KURS JUAL

KURS BELI

6.523,06

1.178,01

1.049,35

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI 9.948,56

KURS JUAL 10.947,06

KURS BELI 10.532,74

KURS JUAL 9.937.06

KURS BELI 10.835,98

KURS BELI 9.836,38

EURO (EUR)

KURS BELI 8.872,39

KURS JUAL 14.825,07

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

DOLLAR AMERIKA (USD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 8.965,90

KURS BELI

7.323,53

KURS JUAL 13.224,82

DOLLAR KANADA (CAD)

KURS JUAL EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL 13.420,00

KURS BELI 13.286,00

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL 1.731,05

KURS BELI 1.713,73

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 14.674,39

KURS JUAL 20.888,23

KURS BELI 20.674,34

LAMPUNG POST

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

KURS BELI

9.601,64

DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

KOMODITAS

per Senin, 6 Juli 2015 n Sumber Bank Indonesia

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

LOKASI SENTRA

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas (gr)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

9

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

HARGA (Rp/Kg) 8.337 13.824 36.936 51.955 21.803 19.736 1.864 9.220 504.900/gr

per Senin, 6 Juli 2015 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

Selintas DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Halalbihalal di Hotel Sahid Mulai Rp85 Ribu

YEN JEPANG (JPY) 100

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

n LAMPUNG POST/*6

HARGA SPESIAL. Pengunjung memadati Toko Elizabeth di Jalan Raden Intan, Bandar Lampung, Senin (6/7). Menjelang Lebaran, Elizabeth memberikan harga spesial untuk berbagai produk sepatu, tas, dan busana. Disediakan pula voucer belanja untuk pembelian dengan nominal tertentu.

Belanja di Elizabeth Dapat Voucer Belanja TOKO Elizabeth menggelar promosi spesial bertajuk Semarak Idulfitri 1436 H. Pada promosi ini, pelanggan yang berbelanja dengan nominal tertentu akan mendapatkan voucer belanja. Selain itu, juga tersedia harga spesial untuk beberapa produk tas, sepatu/ sandal, busana, dan aksesori. Supervisor Elizabeth Bandar Lampung Ika Nurendah men­ jelaskan voucer belanja senilai Rp25 ribu akan diberikan kepada konsumen yang ber­ belanja minimal Rp500 ribu, berlaku untuk satu struk. “Jika kelipatan lebih dari Rp500 ribu, dapat meminta pisah cetak struk, sehingga mendapatkan voucer belanja lagi,” kata Ika di Toko Eliza­

Black Ball Buka Outlet MBK(Rp/Kg) KOMODITAS LOKASI SENTRA di HARGA

DOLLAR AMERIKA (USD)

beth, Jalan Raden Intan, Ban­ dar Lampung, Senin (6/7). Ika menjelaskan voucer ini bisa digunakan hingga 26 Juli 2015 dengan syarat nominal pembelanjaan senilai Rp100 ribu. “Jadi, konsumen cukup memba­ yar selisih harga saja,” ujarnya. Ika menambahkan pihaknya juga memberikan harga spesi­ al untuk produk sandal/sepatu wanita dengan harga mulai dari Rp100 ribuan hingga Rp300 ribuan. Selain itu, ber­ bagai produk tas baru untuk pria maupun wanita baik tas kantor ataupun jenis tas lain­ nya dibanderol hanya seharga Rp250 ribu hingga Rp460 ribu, sedangkan untuk tas anakanak mulai dari Rp75 ribuan. Tidak hanya itu, koleksi

pakaian eksklusif Elizabeth juga tersedia mulai dari Tshirt ladies dengan harga Rp50 ribuan dan gamis Rp150 ribuan hingga 400 ribu. Lalu celana jins baik pria maupun wanita dengan harga mulai dari Rp90 ribu hingga Rp180 ribu. Selain itu, tersedia juga koleksi kemaja pria dengan harga mulai dari Rp130 ribuan hingga Rp170 ribuan. Lalu pashmina/jilbab dengan harga mulai dari Rp30 ribuan hingga Rp100 ribuan, dan segala aksesori dengan harga mulai dari Rp15 ribuan. “Toko Elizabeth menyedia­ kan kebutuhan dengan harga murah, tetapi dengan kuali­ tas terbaik serta merupakan produk asli dan eksklusif dari Elizabeth,” ujarnya. (*6/E1)

Indeks KOMODITAS

selasa, 7 Juli 2015

OUTLET menu dessertMedan khas Taiwan, Black Ball,8.705 kini hadir CPO di Minyak Mal Boemi KelapaKedaton (MBK), Bitung dan mulai melayani 17.976pelanggannya Supervisor Black20.868 Ball, Rama, Kakao sejak Minggu (5/7). Makassar Kopi Arabika grand opening Medan outlet ini rencananya 46.495 akan mengatakan Kopi Robusta 17.301 dilakukan Rabu (8/7). Lampung Karet 20 disajikan beragam, Palembangdi antaranya delapan 44.051 varian MenuTSR yang Hitam Lampung esLada serut jelly dengan ukuran large dan medium38.666 yang dijual Lada Putih Pangkalpinang 63.293berikan dengan harga Rp30 ribu sampai Rp45 ribu. “Kami Jagung (kering) Lampung 1.948di MBK, diskon 20% selama grand opening Rabu,” ujar Rama Bandar Lampung, Sabtu (4/7). Rama menjelaskan es jelly yang ditawarkan, misalnya ai yu jelly atau jelly rasa lemon. Ada juga menu favorit, yakni lemon mint tea yang dijual dengan harga Rp25 ribu untuk ukuran reguler dan Rp28 ribu ukuran besar. Kemudian, atcha fresh milk juga menjadi menu andalan, yang terdiri dari campuran kacang merah, susu segar, dan green tea dijual mulai Rp32 ribu dan Rp35 ribu. “Kami juga menyediakan snack waffle, moffle rasa orisinal, cranberry, dan matcha.” Tidak hanya itu, tersedia juga es krim aneka rasa, seperti vanila, matcha atau green tea, black sesame, atau wijen hitam, asam atau milk tea, dan mango. “Kafe ini juga free Wi-Fi. Jadi bisa santai berinternet sambil menikmati sajian dessert,” ujarnya. (IAN/E1)

Shoeline Beri Diskon hingga 50 Persen MENJELANG Idulfitri 2015, toko sepatu Shoeline di Mal Boemi Kedaton (MBK) memberi potongan harga sampai dengan 50%. Supervisor Shoeline, Melisa, mengatakan produk sepatu yang diberi potongan harga di antaranya Kickers diskon 50%. Diskon ini menurut Melisa sangat spesial karena harga normal sepatu Kickers mulai dari Rp1 juta sampai Rp1,8 juta. Kemudian, ada juga sepatu Piere Kardin dengan harga rata-rata Rp1,6 juta—Rp1,7 juta belum termasuk diskon. Produk Rohdo dijual mulai dari Rp789 ribu, Santa Barbara mulai dari Rp489 ribu. Tidak hanya sepatu, Shoeline juga menjual tas pria mulai dari Rp699 ribu sampai Rp1,149 juta, dan tas wanita seharga mulai dari Rp689 ribu sampai Rp989 ribu. “Shoeline juga mengikuti bazar Ramadan di Mal Boemi Kedaton sampai dengan 27 Juli mendatang dengan memberi diskon spesial,” kata Melisa di MBK, Bandar Lampung, Senin (6/7). Pada bazar ini, Shoeline memberi diskon sampai dengan 50% khusus sepatu remaja dan dewasa khusus laki-laki. Diskon 50% berlaku untuk sepatu Santa Barbara dari harga Rp729 ribu menjadi Rp364 ribu. Sepatu Kickers dapat potongan harga 30% dari harga Rp1,989 juta menjadi Rp1,392 juta. “Bazar sepatu buka sampai malam takbiran,” ujarnya. (IAN/E1)

Kiriman Barang JNE Melonjak MEMASUKI pekan ketiga Ra­ madan tahun ini, pengirim­an barang dari dan ke wilayah Lampung melalui JNE Express naik hingga 20% dibandingkan hari biasanya. Kepala Cabang Utama JNE Express Bandar Lampung Fikri Al-Haq menjelaskan jumlah pengiriman barang ke luar

Lampung mencapai kurang le­ bih 3.000 kiriman, dari biasanya hanya 2.000—2.500 kiriman. Rata-rata kiriman dari Lam­ pung ke luar wilayah menca­ pai 4,8 ton dan 6 ton dari luar wilayah ke Lampung, dengan persentase 70% barang meru­ pakan kiriman pesanan dari toko belanja online.

“Terjadi peningkatan walau tidak signifikan, karena ber­ samaan dengan masa libur sekolah dan memasuki tahun ajaran baru, yang dibarengi dengan pelemahan perekono­ mian di Indonesia,” kata Fikri, pada acara safari Ramadan, di GSG Ernawan Khua Jukhai, Jalan KH Akhmad Dahlan No.

15, Pahoman, Bandar Lam­ pung, Minggu (5/7). Sebagian besar kiriman, ujar dia, merupakan makanan atau kue Lebaran, selebihnya beru­ pa dokumen ataupun paket lain seperti pakaian. “Untuk saat ini barang yang dikirim dalam bentuk makanan, doku­ men, pakaian,” ujarnya.

Sementara itu, wilayah tu­ juan pengiriman sebagian be­ sar adalah ke wilayah Jawa, se­ perti Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Palembang, dan Jambi. Fikri menambahkan hingga Juli 2015, jumlah pengiriman barang mencapai Rp14 mi­liar. Jumlah ini, menurut dia, men­ capai 70% dari target. (*6/E1)

Yamaha Kenalkan Tiga Produk Saat Ngabuburit

n DOK LAUTAN TEDUH

NGABUBURIT YAMAHA. Freestlye dari Tim Yamaha Lampung menunjukkan kebolehannya di depan pengunjung pada acara Ngabuburit Bersama Yamaha, di lapangan Korpri, Pemprov Lampung, Sabtu (4/7).

PT Lautan Teduh Interniaga, diler utama Yamaha Motor di Lampung, menggelar program Ngabuburit Bersama Yamaha setiap Sabtu menjelang buka puasa di lapangan Korpri, Pemprov Lampung. Pada acara yang diisi ber­ bagai atraksi, seperti freestlye dari tim Yamaha ini, diperke­ nalkan pula tiga va­rian terba­ ru Yamaha yang mengusung teknologi Blue Core, yakni N-Max, All New Soul GT, dan Mio M3 matic andal dengan kapasitas mesin 125 cc. Pen­ gunjung juga bisa mencoba

langsung beberapa produk tersebut. “Di luar duguaan ternyata animo pengunjung sangat ting­ gi untuk mencoba bermanuver dengan Blue Core Series Yama­ ha,” ujar Supervisor PT Lautan Teduh Interniaga Yayan Fitri melalui rilis, Senin (6/7). Sementara itu, untuk meme­ riahkan acara, Lautan Teduh juga menggelar beberapa per­ mainan dengan hadiah hiburan menarik hingga doorprize. Aca­ ra ini, menurut Yayan, digelar untuk menjalin tali silaturahmi dengan para pencinta otomotif,

khususnya konsumen setia sepeda motor Yamaha. Tak hanya itu, pertunjukan band akustik juga ditampilkan dengan mengusung konsep Ramadan Ceria dan lagu-lagu rohani terkini. Untuk dike­ tahui, selain berusaha mem­ berikan pelayanan terbaik kepada pelanggan setianya, Lautan Teduh juga berusaha menghadirkan produk-produk terbaru yang berkualitas. Mei lalu, Yamaha juga me­ luncurkan sepeda motor ter­ barunya di kategori matic, yakni GT 125 Eagle Eye. Sepeda

motor ini berbeda dari produk sebelumnya karena ditambah­ kan fitur yang sangat dibutuh­ kan di tengah maraknya kasus pencurian sepeda motor, yakni fitur keamanan antimaling. Menurut Yayan, perangkat Autosafe ini bekerja dengan tiga fiturnya yang memiliki fungsi masing-masing, yaitu Auto Immobilizer, Auto Alarm, dan Auto Finder. “Ketiganya me­ nyempurnakan kinerja Yamaha Autosafe sehingga keamanan motor semakin lengkap,” kata Yayan. Auto Immobilizer bahkan

membuat kunci asli sekalipun tidak bisa digunakan untuk menyalakan mesin motor sebe­ lum menekan tombol unlock pada perangkat Autosafe. Ia menambahkan remote control Autosafe ini memiliki tombol lock (aktif) dan unlock (nonaktif). Tombol lock ber­ fungsi untuk mengunci dan mengaktifkan sistem, sedan­ gkan tombol unlock untuk membuka kunci. Setelah me­ nekan tombol lock, lampu sein berkedip satu kali, sirene ber­ bunyi satu kali sebagai tanda Immobilizer aktif. (IAN/E1)


±

LAMPUNG POST

Listrik Terpenuhi, Daya Saing Industri Meningkat Kemendag menargetkan peningkatan ekspor nonmigas sebesar 300% selama lima tahun. RICKY MARLY

M

±

±

EKONOMI

selasa, 7 juli 2015

±

±

CMYK

ENTERI Perdagangan (Mendag) Rachmat Gobel menyatakan optimistis daya saing industri nasional akan meningkat seiring pemenuhan kebutuhan listrik nasional. Hal ini juga nantinya meningkatkan daya saing produk Indonesia di pasar global. “Produk perdagangan kita akan memiliki daya saing di pasar global bila industrinya berdaya saing. Industri akan berdaya saing jika kedua power tersebut kompetitif,” kata Rach­ mat, di Jakarta, Senin (6/7). Menurut dia, keberhasilan mengelola sektor energi dipasti­ kan menjadi kunci untuk mening­ katkan pertumbuhan ekonomi. Industri menjadi kuat bergantung pada dua power, yaitu electric power dan man power. Saat ini, ka­ pasitas listrik terpasang nasional adalah 50 ribu mw. “Dengan penambahan 35 ribu mw energi elektrifikasi hingga 2019, sebagai prasyarat penting dalam pencapaian target peningkatan ekspor. Saya yakin peningkatan ekspor 300% di 2019, bukan hanya jadi mimpi, melainkan betul-betul bisa terwujud,” kata Rachmat. Kemendag dalam program kerjanya menargetkan pening­ katan ekspor nonmigas sebesar 300% selama lima tahun. Dasar perhitungan target 300% terse­ but yakni dari sebesar 149,9 miliar dolar AS di 2013 menjadi 458,8 miliar pada 2019. Target ekspor tiga kali lipat

di 2019 tersebut dapat dicapai jika kondisi tertentu dipenuhi, antara lain jika investasi guna mendukung produktivitas in­ dustri nasional meningkat, infrastruktur jalan dan fasilitas logistik mendukung dan iklim usaha dalam negeri kondusif. Selain itu, dukungan dari per­ bankan terhadap pertumbuhan ekspor atau industri, terjamin­ nya pasokan bahan baku, dan adanya dukungan kebijakan fiskal yang mengapresiasi pe­ rusahaan yang melakukan in­ vestasi atau breakthrough technology dan high technology.

Produk perdagangan akan memiliki daya saing di pasar global bila industrinya berdaya saing. Naik PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) menetapkan tarif listrik 10 golongan pelanggan komersial atau nonsubsidi pada Juli 2015 mengalami kenaik­an dibandingkan Juni 2015. Mengutip laman resmi PLN, di Jakarta, Kamis (2/7) lalu, me­ nyebutkan pada Juli 2015 tarif listrik nonsubsidi untuk lima golongan pelanggan ditetap­ kan Rp1.547,94/Kwh atau naik Rp23,7/Kwh dibandingkan Juni 2015 sebesar Rp1.524,24/kWh. Kelima golongan pelanggan tersebut yaitu rumah tangga

menengah R2 dengan daya 3.500—5.500 va, rumah tangga besar R3 dengan daya 6.600 va ke atas, bisnis menengah B2 6.600—200 Kva, kantor peme­ rintah P1 6.600—200 Kva, dan penerangan jalan umum P3. Sementara tarif pelanggan listrik nonsubsidi lainnya, yak­ ni bisnis besar B3 di atas 200 Kva, industri besar I3 di atas 200 Kva, dan pemerintah P2 di atas 200 Kva ditetapkan menga­ lami kenaikan dari Rp1.200,65 pada Juni menjadi Rp1.219,31/ Kwh pada Juli 2015. Lalu, pelanggan industri be­ sar I4 berdaya 30 Mva ke atas naik dari Rp1.070,42 pada Juni menjadi Rp1.087,07/Kwh pada Juli 2015. Sementara tarif go­ longan khusus L/TR, TM, dan TT naik menjadi Rp1.686,83 pada Juli dari Rp1.661,01 per Kwh pada Juni 2015. Sesuai data tersebut, tarif go­ longan subsidi, yakni R1 dengan daya 1.300 va dan R1 daya 2.200 va tidak berubah, yakni Rp1.352/ Kwh. PLN menetapkan tarif listrik nonsubsidi pada bulan berjalan berdasarkan realisasi tiga indikator, yakni kurs, harga minyak Indonesia (ICP), dan in­ flasi dua bulan sebelumnya. Mulai 1 Januari 2015, peme­ rintah menerapkan skema tarif penyesuaian bagi 10 golongan pelanggan listrik setelah sebe­ lumnya sejak Mei 2014 hanya berlaku pada empat golongan. Dengan skema tersebut, tarif listrik mengalami fluktuasi yang bergantung tiga indika­ tor, yakni harga minyak, kurs, dan inflasi. (MTVN/E1) rickymarly@lampungpost.co.id

10

Pencapaian Bisnis Ritel Menurun

n ANTARA/SAIFUL BAHRI

BEP TEMBAKAU. Petani merawat tanaman tembakau, di Pamekasan, Jawa Timur, Senin (6/7). Kesepakatan pabrikan dengan pemerintah kabupaten setempat menetapkan break even point (BEP) tembakau minimal sebesar Rp30.381 per kilogram atau naik dari tahun 2014 sebesar Rp29.526.

Dinas Perdagangan Gelar Pasar Murah DINAS Perdagangan Provinsi Lampung menggelar pasar murah dari 7 sampai 10 Juli ke depan. Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Lam­ pung Ferynia mengatakan pihaknya mengadakan pasar murah untuk memberikan fasilitas kepada warga de­ ngan harga distributor di bawah pasaran. Dinas Perdagangan me­ nyelenggarakan pasar mu­ rah mulai Selasa—Rabu, 7—8 Juli, di Desa Jogjakar­ ta, Kecamatan Gadingre­ jo, Pringsewu. Teknisnya, warga prasejahtera akan menerima kupon. “ K u p o n ya n g d i b e r i ­ kan bisa berlaku dengan nilai Rp3.000 lebih murah diban­ding warga yang tidak mendapat kupon,” kata

Fery­nia, Senin (6/7). Pasar murah ini menye­ diakan bahan pokok ke ­ butuhan keluarga seperti beras, cabai, bawang merah, bawang putih, mentega, sirop, dan telur. Selain itu, pada 8, 9, dan 10 Juli pasar murah digelar di Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pesawaran. Aca­ ra ini juga memberikan 100 paket sembako kepada kelu­ arga prasejahtera. “Pesawaran menjadi tar­ get pasar murah karena angka keluarga prasejahtera tinggi. Di kabupaten tahun ini juga tidak ada program pasar murah sehingga Pem­ prov bantu,” ujarnya. Ia mengatakan sebe ­ lum Ramadan, Dinas Perdagang­a n juga sudah

mengadakan program pasar murah di Kabupa­ ten Lampung Selatan dan Lampung Tengah. Berdasarkan data Dinas Perdagangan pada Senin (6/7), dari tiga pasar be­ sar di Bandar Lampung yakni Pasar Pasirgintung, Kangkung, dan Panjang, harga beras masih normal Rp10.300/kg untuk IR 64 slip dan Rp8.000/kg untuk beras asalan. Sementara telur ayam broiler turun dari Rp20 ribu menjadi Rp19.500/ kg, cabai merah keriting naik dari Rp23.667 menjadi Rp26.667/kg, cabai rawit turun dari harga Rp40 ribu menjadi Rp37 ribu/kg, dan bawang merah stabil di har­ ga Rp19.667/kg. (IAN/E2)

ASOSIASI Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) mengung­ kapkan penurunan omzet dari target yang diharapkan. Wakil Ketua Umum Aprindo, Satria Hamid, mengatakan minat be­ lanja masyarakat untuk tahun ini terbilang melambat. Menurutnya, beberapa fak­ tor menjadi penyebab turun­ nya daya beli masyarakat. “Ini dampak dari kondisi ekonomi global dan nasional. Kurs kita rendah, daya beli masyarakat jadi berkurang,” kata Satria, Senin (6/7). Pada 2015, Aprindo me ­ nargetkan pendapatan 15%. Namun, karena kondisi per­ lambatan ekonomi Indone­ sia dan turunnya daya beli masyarakat, target tersebut direvisi menjadi 10%. Pencapa­ ian ini jelas menurun dari ta­ hun lalu yang mencapai 12,5%. “Setelah direvisi menjadi 10%, semester satu ini, kami belum mencapai target. Baru sekitar 3%—4%,” kata dia. Sebagai strategi, Satria men­ jelaskan beberapa ritel me­ nerapkan strategi diskon dan nilai tambah pada produk. “Misalnya, kalau beli produk, bisa dapat hadiah. Ini bisa jadi penarik minat masyarakat. Kerja sama dengan pihak ke­ tiga, seperti pemasok dan penyedia kartu kredit, juga menjadi strategi yang tren saat ini,” katanya. Selain itu, Aprindo juga mengharapkan kebijakan dari pemerintah untuk membantu mendongkrak bisnis ritel yang kian melemah. “Kami meng­ harapkan pada pemerintah, agar strategi makro ditinjau ulang. Belanja pemerintah juga harus ditingkatkan,” ujar Satria. (MI/E2)

±

±

±

±

±

CMYK

±

±


±

±

CMYK

±

KESEHATAN

SeLASA, 7 juli 2015

LAMPUNG POST

11

Manfaat Puasa bagi Kesehatan

±

±

Puasa tidak hanya memberi ketenangan hati dan pikiran, tetapi juga berdampak kepada kesehatan fisik, seperti menurunkan lemak jahat dan berat badan.

E

SENSI puasa Ramadan adalah spiritual. Bagaimanapun, bulan suci ini menawarkan sejumlah manfaat bagi tubuh dan pikiran. Diriwayatkan Abu Nuaim, Nabi Muhammad mengatakan, “Berpuasalah dan menjadi sehat.” Bahkan, ilmu pengetahuan pun membuktikan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah. Kongres Internasional Kesehatan dan Ramadan yang digelar di Casablanca, Maroko, pada 1994, meliputi 50 etika medis Ramadan, mencatat berbagai peningkatan kondisi kesehatan pada mereka yang berpuasa. Jika ada efek negatif yang terlihat, itu terjadi pada mereka yang kelebihan makan saat berbuka atau tidak cukup tidur pada malam hari. Perlu diingat, puasa bisa berbahaya bagi pengidap diabetes tipe I, maka mereka tidak dianjurkan berpuasa karena kondisi kesehatannya bisa memburuk. Berikut manfaat kesehatan berpuasa bagi mereka yang mampu menjalankannya, seperti dikutip dari Al Arabiya News. Pertama, memberi ketenangan hati dan pikiran. Ada makna spiritual mendalam Ramadan bagi mereka yang berpuasa. Umat muslim menjadi dermawan dengan bersedekah, ikatan keluarga kian erat dengan berkumpul saat berbuka. Secara spiritual, umat muslim mendapat ketenangan dengan salat, pengendalian diri. Semua

±

±

n MI/ANGGA YUNIAR

kebiasaan itu membangun rasa damai, ketenangan, dan puas diri. Kedua, menurunkan lemak jahat. Sebuah penelitian yang dilakukan tahun 1997, di Annals of Nutrition Metabolism, menunjukkan puasa menurunkan kolesterol jahat LDL 8%, trigliserida 30%, dan meningkatkan LDL 14,3% yang bisa melindungi jantung dari penyakit kardiovaskular. Hal itu bisa dijelaskan dengan kebiasaan makan dan berolahraga kita.

Pada bulan Ramadan, orang cenderung memilih makanan sehat seperti kurma, kacang-kacangan, sup lentil, dan masakan rumahan lain. Penelitian mencatat dari semua konsumsi lemak jenuh, yang biasanya ditemukan pada mentega, lemak babi, daging berlemak, dan makanan cepat saji berkurang di bulan puasa. Selain puasa, tarawih memberikan tingkat aktivitas fisik yang cukup sebagai pengganti olahraga yang biasa

mereka biasa lakukan. Ketiga, menurunkan berat badan. Konsumsi kalori secara keseluruhan menurun saat Ramadan. Tentu saja, kalau Anda berlebihan mengonsumsi makanan manis, itu tak akan berhasil. Namun, jika Anda menjaga kebiasaan makan Anda, kemungkinan Anda akan makan lebih sedikit dan berat badan Anda turun. Tetaplah aktif selama Ramadan agar lemak banyak yang luruh. (ANT/S1)

RAGAM TAKJIL. Masyarakat berburu takjil untuk menu berbuka puasa. Masyarakat harus cermat memilih takjil yang bebas pemanis buatan dan bahan pewarna berbahaya.

Jaga Daya Tahan Tubuh Selama Puasa! DAYA tahan tubuh berperan penting dalam mencegah timbulnya masalah kesehatan selama berpuasa. Ternyata, berpuasa mampu meningkatkan fungsi kekebalan tubuh. Informasi itu dikutip dari laman new.usc. edu. Puasa dalam waktu panjang memaksa tubuh untuk tidak hanya menggunakan cadangan glukosa dan lemak, tetapi juga merusak sebagian besar sel darah putih. Direktur USC Longevity Institute Valter Longo, salah satu peneliti, mengibaratkan proses tersebut dengan upaya pesawat meringankan muatannya. Setiap siklus puasa, penurunan jumlah sel darah putih itu memicu sel punca untuk meregenerasi sistem kekebalan tubuh yang baru. Secara khusus, puasa mengurangi produksi enzim PKA yang berkaitan dengan efek memperpanjang umur sel. Puasa juga menurunkan hormon pertumbuhan IGF-1 yang berfungsi dalam proses penuaan, perkembangan tumor, dan risiko kanker. Meski begitu, kondisi lemas, lesu, dan mudah mengantuk sering dialami mereka yang berpuasa. Penyebabnya adalah kadar gula yang menurun akibat perubahan jadwal makan. Masalah tersebut sebenarnya bisa diatasi dengan menjaga asupan makanan dan minuman bergizi sesuai kebutuhan. Namun, tidak semua orang disiplin menjalankan saran itu, sehingga mengakibatkan menurunnya level imun tubuh. Dalam kondisi yang menurun, tubuh umumnya mengalami kekurangan cairan, mineral, kelelahan

±

n ANTARA/HAFIDZ MUBARAK

TARAWIH. Umat muslim melaksanakan tarawih. Salat ini dapat dikategorikan sebagai pengganti olahraga sedang dan ringan. fisik maupun mental, serta gangguan asupan nutrisi. Hal tersebut menyebabkan kekebalan tubuh terganggu. Tubuh akhirnya mengalami ketidakseimbangan fungsi fisiologis. (MI/S2)

±

Indikasi Puasa Sehat adalah Berat Badan INDIKASI puasa yang sehat dapat dilihat dari berat badan antara sebelum dan setelah Ramadan. “Apakah kita mendapat hikmah sehat setelah berpuasa? Cara mengetahuinya sederhana saja, datang ke alat timbang berat badan lalu ukur berat badan Anda,” kata pakar kesehatan dan praktisi klinis, dr Ari Fahrial Syam, di Jakarta, Sabtu lalu. Menurut pengajar gastroentrologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia itu, jika berat badan turun, berarti kita telah melakukan puasa sesuai anjuran. Namun, bila berat ba-

±

dan Anda tetap bahkan naik, ada yang salah dalam pengendalian diri mengo n su m s i m a kan dan minum. “Padahal, kita sudah dikasih kesempatan untuk mengatur makan kita. Kalau kita tetap terus makan berlebih-lebihan di sisa puasa ini, kondisi ini akan tambah parah lagi, berat badan kita akan naik,” katanya. Ari mengaku pada puasa kali ini, dirinya telah turun 3 kg dan berharap bisa mencapai penurunan sampai 4 kg pada akhir puasa kelak, sehingga mencapai penurunan 5% berat badan. (ANT/S1)

CMYK

±

±


selasa, 7 juli 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

12


POLLING

SElasa, 7 JULI 2015

LAMPUNG POST

13

Mengukur Kesiapan Mudik Sebanyak 61% responden menyatakan pemerintah belum maksimal mengupayakan kenyamanan mudik Lebaran.

P

ROSES migrasi yang kemudian lebih dikenal dengan urbanisasi menjadi fenomena yang unik untuk ditelusuri. Bertambahnya kebutuhan atau berkurangnya penghasilan, mengakibatkan istilah urbanisasi menjelma menjadi sebuah titik terang untuk menjalankan kehidupan agar lebih baik. Istilah-istilah seperti merantau, mencari kerja di kota-kota besar dengan harapan dapat memperbaiki keadaan, menjadi pilihan dilematis tetapi kritis yang pada akhirnya memiliki dampak yang beragam. Keadaan yang makin menghimpit dan po­ pulasi penduduk sering menjadi penyebab migrasi masyarakat di perdesaan untuk mengubah nasib di kota-kota besar. Merantau berarti migrasi, tetapi merantau adalah tipe khusus dari migrasi de­ngan konotasi budaya tersendiri yang tidak mudah diterjemahkan ke bahasa Inggris atau bahasa barat mana pun. Merantau merupakan istilah Melayu, Indonesia yang sama arti dan pemakaiannya dengan akar kata “rantau”. Berbagai faktor biasanya menjadi pendorong individu bahkan kelom­pok masyarakat melakukan migrasi. Kemiskinan, misalnya, merupakan salah satu faktor pendorong yang pen­ ting pergi merantau, terutama semenjak belum berkembangnya pemberdayaan SDM yang berbasis ekonomi kreatif yang baru beberapa tahun ke belakang menjadi propaganda pemerintah. Merantau dengan tujuan mencari penghidupan layak dan lebih baik. Kemudian, daya tarik kota, juga merupakan faktor pendorong merantau karena di kota segala ide kemajuan dilaksanakan dan kesempatan kerja banyak. Selain dirasakan oleh golongan pelajar, daya tarik ini juga dirasakan oleh para pedagang. Hal tersebut disebabkan pusatpusat kota pasarnya selalu buka tiap hari dan jual-beli sering terjadi tidak seperti di desa. Kesemuanya tentu saja bertujuan meningkatkan taraf ekonomi dan menjalankan kehidupan secara berkecukup­ an, meskipun variabel-variabel lain juga memengaruhi migrasi tersebut. Menjelang Idulfitri, urbanisasi selanjutnya melahirkan sebuah fenomena baru

yang kemudian seolah menjelma menjadi tradisi setiap tahunnya. Mau tidak mau pemerintah juga harus menjadi pihak tuan rumah dalam memenuhi beragam fasilitas bagi pemudik selama Lebaran.

ini. Penerangan jalan yang kurang memadai serta perbaikan jalan yang lambat dapat menjadi persoalan serius yang dapat mengganggu kenyamanan dan ketertiban mudik tahun ini.

Persoalan Kompleks

Angkutan Siap

Fenomena mudik memang menjadi persoalan klasik yang selalu menjadi sorotan menjelang Lebaran. Mulai dari meningkatnya jumlah pemudik setiap tahun yang berbanding lurus dengan angka kecelakaan dan kriminalitas di jalan raya, tetapi berbanding terbalik dengan fasilitas yang—katanya—terus ditingkatkan. Pendapat masyarakat melalui jajak pendapat Lampung Post merekam, meskipun minoritas responden menilai pemerintah telah maksimal dalam mengupayakan kenyamanan melalui peningkatan fasilitas angkutan mudik, mayoritas responden atau sebesar 61% menilai persoalan mudik bukan hanya persoalan angkut-mengangkut atau antar-mengantar, melainkan lebih jauh merupakan persoalan yang lebih kompleks.

Memang untuk angkutan mudik pihak terkait dirasa telah banyak melakukan persiapan dan tinjauan seputar akan berlangsungnya mudik Lebaran. Hal ini diakui mayoritas responden yang meng­ ikuti perkembangan arus mudik melalui surat kabar maupun stasiun televisi. Sebagai informasi, misalnya, data yang dihimpun pihak Lampung Post menyebutkan Dinas Perhubungan Provinsi Lampung menyiapkan sebanyak 1.275 unit bus angkutan Lebaran dengan kapasitas tempat duduk mencapai 32.228 kursi, guna mengantisipasi arus mudik pada Lebaran tahun ini. Selain 1.275 bus, Dishub juga menyiapkan kendaraan sewa travel sebanyak 136 unit dengan kapasitas 1.888 tempat duduk. Dari jumlah tersebut, sebanyak 609 bus antarkota dalam provinsi (AKDP) dengan kapasitas 30.450 tempat duduk disiapkan untuk trayek Lampung—Sumatera—Jawa. Untuk bus DAMRI disiapkan sekitar 39 armada. Sebanyak 33 dari 39 bus tersebut di antaranya telah siap beroperasi, termasuk bus AC 12 unit yang berkapasitas 1.588 tempat duduk dan 75 bus kota de­ ngan 1.482 tempat duduk. Dari semua itu, pemerintah mengakui sudah melakukan uji kelaikan pada kendaraan yang akan menjadi angkutan mudik pada tahun ini. Sementara itu, PT ASDP menyiapkan 56 feri untuk melayani penyeberangan Merak—Bakauheni sebanyak 108 trip/hari dengan mengangkut 170 ribu penumpang. PT KA juga tidak mau kalah, pihaknya menyiapkan Sriwijaya 1 dan 2, Rajabasa 1 dan 2, serta Seminung 1 hingga 4, de­ ngan jumlah kursi 4.148 pemberangkatan kereta api Kertapati—Tanjungkarang dan sebaliknya. Untuk moda angkutan udara, tersedia 5.000 tempat duduk, di antaranya maskapai Garuda dan Sriwijaya melakukan 6 kali penerbangan per hari.

Responden berharap pada penyelenggaran mudik tahun ini dapat berjalan dengan lancar. Responden menambahkan, kompleksitas tersebut merupakan satu kesatuan kegiatan mudik yang harus dijawab sebagai tantangan bagi pemerintah, mulai dari kemacetan, kondisi infrastruktur, maupun karakteristik pemudik. Data yang dihimpun Lampung Post, misalnya, jumlah kecelakaan di jalur darat di 2014 tercatat 1.584 kasus dengan korban meninggal sebanyak 352 orang, sedangkan 541 orang luka berat, dan 2.010 orang luka ringan. Angka tersebut secara fluktuatif dapat meningkat di tahun ini jika pemerintah tidak langsung ambil bagian dalam mempelajari persoalan dari tahun lalu. Pemantauan Lampung Post, memang masih banyak ruas jalan dan jembatan di seputaran jalan lintas Sumatera yang belum rampung diperbaiki, padahal sudah banyak masyarakat yang mulai melakukan mudik Lebaran hingga hari

Aman dan Tertib Responden berharap pada penyelenggaran mudik tahun ini dapat berjalan dengan lancar. Kenaikan tarif beberapa angkutan, seperti DAMRI sebesar 5%

Angkutan Mudik Lebaran 2015 1. Apakah sejauh ini, menurut Anda, pihak terkait telah maksimal mengupayakan kenyamanan dalam pelaksanaan mudik Lebaran tahun ini? a. Ya, sudah = 39% b. Belum = 61% 2. Bagaimana tanggapan Anda mengenai ke s i a p a n m u d i k L e b a r a n s e p u t a r keamanan, kenyamanan, dan angkutan mudik yang ada? a. Pihak terkait telah banyak melakukan persiapan dan tinjauan seputar akan berlangsungnya mudik lebaran tahun ini = 44% b. Tidak hanya pihak penyedia jasa angkutan, pihak kepolisian juga turut serta dalam mempersiapkan mudik Lebaran = 26% c. Pemudik yang menggunakan angkutan umum, seperti bus, terbantu dengan adanya uji kelayakan kendaraan yang dilakukan pemerintah = 12% d. Pihak terkait telah merancang strategi yang baik guna menghindari kemacetan, penumpukan penumpang, maupun kendala lainnya = 18% 3. A pa harapan Anda atas mudik Lebaran tahun ini? a. Uji kelayakan tidak hanya dilakukan pada kendaraan tetapi juga supir bus/ kendaraan = 10% b. Kenaikan tarif beberapa angkutan tidak sampai membebani masyarakat = 33% c. Kecelakaan seputar mudik Lebaran dapat menurun dibanding tahun sebelumnya = 22% d. Kendaraan mudik baik angkutan masal maupun kendaraan pribadi dalam kondisi baik dan dikendarai secara tertib = 35%

dan ASDP (malam) sebesar 100%, dapat dipertimbangkan sehingga kenaikan tarif angkutan tidak menjadi beban yang berarti bagi kelangsungan para pemudik. Persiapan mudik, kiat-kiat mudik banyak diedarkan di berbagai media yang mudahmudahan dapat dipahami sebagai bentuk pencegahan agar kecelakaan mudik Le­bar­an dapat menurun, seiring membaiknya kerja sama antara masyarakat, pemerintah, dan pihak kemanan yang mengawal prosesi mudik. Mungkin tidak ada yang menginginkan musibah datang saat mudik. Tentu saja

Polling Polling ini terselenggara atas kerja sama antara Lampung Post dan Laboratorium Politik dan Otonomi Daerah FISIP Unila pada 4—5 Juli 2015. Responden merupakan masyarakat Kota Bandar Lampung dan sekitarnya, berjumlah 200 orang, yang diambil secara acak dari buku telepon menggunakan metode systemic random sampling.

mudik menjadi salah satu sarana silatu­ rahmi jika sampai tujuan dengan selamat, tetapi tentu saja dalam perjalanan banyak kendala yang dihadapi, baik dari segi kenyamanan bermudik, berkendara, maupun kemanan saat mudik dan arus balik. Berbagai hal perlu diperhatikan, keselamatan, juga keamanan perlu di­ perhatikan pemerintah belum lagi imbauan untuk menggunakan kendaraan umum bagi masyarakat dibandingkan kendaraan pribadi harus diimbangi dengan fasilitas angkutan mudik dan kenyamanan bagi pemudik. n


selasa, 7 juli 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

14

PERUM DAMRI CABANG LAMPUNG JL. KAPTEN ABDUL HAQ NO. 28 RAJABASA BANDAR LAMPUNG

Maju Maju & & Berkembang Berkembang Bersama Bersama Pelanggan Pelanggan

LOKET PENJUAJAN TIKET BUS DAMRI DI BEKASI PINDAH KE

GRAND CANTER BEKASI JL. CUT MUTIA DEPAN TERMINAL INDUK BEKASI TIMUR. HP. 0812-87303027 TRAYEK ANGKUTAN PENUMPANG ANTAR KOTA ANTAR PROVINSI - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - T. KARANG - METRO - KOTA BUMI -

GAMBIR KAMPUNG RAMBUTAN DEPOK BEKASI BOGOR BANDUNG YOGYAKARTA BUMI AYU

GAMBIR, BEKASI, BOGOR, BANDUNG

BEKASI

KANTOR PEMASARAN POOL RAJABASA JL. KAPTEN ABDUL HAQ NO.28 RAJABASA BANDAR LAMPUNG TELP. 0721.703241 / 0823-2500-0101 / 0821-7996-3773 KANTOR PEMASARAN PASAR BAWAH JL. KOTA RAJA / STASIUN KERETA API T. KARANG BANDAR LAMPUNG TELP. 0823-2500-0102 / 0823-2500-0345 KANTOR PEMASARAN METRO JL. A. YANI NO.10 KOTA METRO TELP. 0725-444-43 / 0853-7905-5050 AGEN GAYA BARU JL. RAYA SEPUTIH SURABAYA GAYA BARU TELP. 0725-444-43 / 0853-7905-5050 / 082179196999 AGEN KOTA AGUNG JL. Ir. H. JUANDA PANCAWARNA KOTA AGUNG TELP. 0821-863-772-22 / 0821-8112-1654 AGEN NATAR JL. RAYA NATAR No. 85 KM.13 KEC. NATAR TELP. 0813-795-989-91 AGEN PANJANG JL. SOEKARNO HATTA KEL. PANJANG TELP. 0813-795-989-91 / 0812-7943-411 AGEN PRINGSEWU JL. SUDIRMAN. NO.164 KEL. PRINGSEWU. TELP. 0813-795467-50 AGEN TALANG PADANG JL. RADEN INTAN PEKON SUKA BANDUNG KEC. TALANG PADANG. KAB. TANGGAMUS TELP. 0823-759-166-66 / 0823-7126-5000 AGEN WARSITO JL. Drs. WARSITO No. 28 TELUK BETUNG UTARA BANDAR LAMPUNG TELP. 0853-6789-9240 / 0852-7955-555 AGEN KOTA BUMI JL. LINTAS SUMATRA KM.8 KEC. ABUNG SELATAN LAMPUNG SELATAN TELP. 0813-692-827-27 AGEN SIMPANG BUNGUR JL. LINTAS TIMUR SUMATRA SIMPANG BUNGUR SIMPANG BUNGUR TELP. 0853-7940-3555 AGEN SIMPANG RANDU JL. LINTAS TIMUR SUMATRA SIMPANG RANDU TELP. 0821-76403290

- GAYA BARU - B. JAYA - T. PADANG - PRINGSEWU - KOTA AGUNG - UNIT II - S. RANDU - S. BUNGUR - SUKADANA

-

BOGOR GAMBIR GAMBIR, BANDUNG GAMBIR, BANDUNG GAMBIR GAMBIR JAKARTA JAKARTA JAKARTA

AGEN SUSILO JL. SUSILO No. 30 TELUK BETUNG SELATAN BANDAR LAMPUNG TELP. 0823-759-018-81 AGEN KALIANDA RUMAH MAKAN SIANG MALAM JL. LINTAS SUMATRA TELP. 0812-727965-91 AGEN BANDAR JAYA JL. LINTAS SUMATRA PASAR BANDAR JAYA LAMPUNG TENGAH TELP. 0821-8489-5494 AGEN PAHOMAN JL. SUDIRMAN NO.89 TELP. 0812-7342-7342 AGEN WAY HALIM JL. KIMAJA NO. 159 TELP. 0811-7244-2244 AGEN SUKADANA JL. LINTAS TIMUR PEREMPATAN SONO KECAMATAN SUKADANA TELP. 0853-8026-5924 AGEN TULANG BAWANG JL. LINTAS TIMUR DEPAN SPBU UNIT 2 TULANG BAWANG. TELP. 0823-7174-3343 AGEN JAKARTA STASIUN PT. KAI GAMBIR JAKARTA TELP. 0821-2201-1594 AGEN BEKASI GRAND CANTER BEKASI JL. CUT MUTIA TELP. 0812-87303027 AGEN KEMAYORAN JL. ANGKASA NO. 17B JAKARTA TELP. 0813-795-989-91 AGEN BOGOR BOTANI SQURE JL. PAJAJARAN BOGOR TELP. 0251-9148169 KANTOR PEMASARAN BANDUNG PT. KAI KEBON KAWUNG JL. KEBON KAWUNG BANDUNG TELP. 0853-8205-0007

AGEN DEPOK Jl. MARGONDA RAYA RUKO NO. 38A HP. 0823-1173 4602

Jl. RAYA BOGOR KM. 29 PAL DEPAN MALL MATAHARI HP. 0853-1128 1301

AGEN KAMPUNG RAMBUTAN KOMPLEK TERMINAL KAMPUNG RAMBUTAN HP. 0852 - 1037 9775


selasa, 7 juli 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

15


Selasa, 7 Juli 2015

HUMANIORA

LAMPUNG POST

16

Pembentukan Satgas Ijazah Palsu Dipercepat Satgas ijazah palsu ini juga akan menyelidiki kasuskasus di perguruan tinggi lain, selain STIE Adhy Niaga. DELIMA NAPITUPULU

K

EMENTERIAN Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) akan mempercepat pembentukan satuan tugas (satgas) ijazah palsu. Hal itu dimaksudkan agar laporan dari masyarakat terkait ijazah palsu bisa cepat diselidiki. Kepala Biro Hukum dan Humas Kemenristek Dikti Agus Sediadi mengatakan beberapa pihak sudah bertemu untuk membahas pembentukan satgas ijazah palsu ini, di antaranya Kemenristek Dikti, Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), kejaksaan, serta perwakilan dari Bareskrim. “Kami juga sudah buatkan draf SK (surat keputusan)-nya. Secepatnya ini akan langsung ditandatangani Pak Menteri,” ujarnya, Senin (6/7). Menurut Agus, jika tidak

dalam Ramadan ini, paling lambat satgas ini dibentuk setelah Lebaran. Diharapkan, dengan terbentuknya satgas itu, kasus-kasus seperti yang terjadi di STIE Adhy Niaga bisa segera terungkap. Terlebih, lanjutnya, saat ini sudah ada Dirjen (Direktur Jenderal) Pembelajaran dan Kemahasiswaan dan juga staf ahli yang bertugas. Masing-masing nantinya bersama dengan satgas akan mempercepat proses penyelidikan terhadap para pelaku. “Sejauh ini memang baru STIE Adhy Niaga, karena itu dibentuk satgas supaya yang lainnya cepat diselidiki,” kata dia. Sebelumnya, rektor perguruan tinggi di Lampung mengaku siap memecat dosen yang terbukti berijazah palsu. Ketua STKIP PGRI Bandar Lampung Wayan Satria me­ ngaku tidak akan menoleransi tenaga pendidik yang berbuat tidak terpuji semacam itu. Ia mengaku telah mengecek

keaslian ijazah dosen yang berasal dari Lampung sejak dua minggu lalu. Kini pihaknya mulai mengecek ijazah dosen lulusan luar Lampung. Hal senada diungkapkan Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Teknokrat Mahatir Muhammad. Menurutnya, layanan pendidikan yang diberikan dosen berijazah palsu dapat berakibat fatal. “Apalagi jika dosen berijazah palsu itu mendidik mahasiswa di bidang ilmu yang berkaitan dengan hidup manusia, seperti kedokteran, kebidanan, keperawatan, dan farmasi,” ujar Mahatir. Rektor Universitas Lampung (Unila) Sugeng P Harianto juga mengatakan pihaknya tengah mengecek keaslian ijazah seluruh dosen dan karyawan Unila. “Kami siap memeriksa ijazah, tidak ha­ nya dosen, tetapi juga seluruh pegawai di lingkungan Unila,” kata dia. Sampai saat ini Unila memiliki sekitar 1.300 dosen dengan pendidikan minimal S-2. (MI/S1) delimanapitupulu@lampungpost.co.id

LINGGA KRITIS Lingga , s alah s atu ru s a di penangkaran rusa Unila, mengalami luka akibat berkelahi dengan rusa lain, Senin (6/7). Kini Lingga telah mendapatkan pengobatan.

n LAMPUNG POST/RUDIYANSYAH

Sekolah Tunggu Petunjuk Kurikulum MEMASUKI tahun pelajaran baru 2015/2016, sebagian besar sekolah di luar piloting project kurikulum 2013 (K-13) kembali menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) atau kurikulum 2006. Sekolah masih menunggu edaran dan petunjuk untuk beralih menggunakan K-13. Menurut Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Sobirin, K-13 dapat digunakan sekolah percontohan dan sekolah lain yang merasa

mampu. “Sekolah yang sudah mampu dapat mengajukan permohonan ke kementerian melalui dinas kabupaten/kota. Kini kami memang sedang menunggu keluarnya peraturan menteri yang mengatur hal itu,” kata Sobirin, kepada Lampung Post, Senin (6/7). Menurut Kepala SMAN 2 Bandar Lampung itu, hingga kini belum ada edaran baru yang dapat dijadikan sebagai pedoman sekolah

terkait penerapan kurikulum. Dari pengamatannya, sebagian sekolah tetap memakai KTSP. Menurut dia, sebaiknya sekolah yang menerapkan K-13 bertambah karena pada 2018 akan diterapkan menyeluruh. Sobirin berharap Dinas Pendidikan kabupaten/ kota maupun provinsi dapat memberikan informasi dan petunjuk bagi sekolah dalam hal penerapan kurikulum di tahun pelajaran baru. (*1/S2)

n LAMPUNG POST/RUDIYANSYAH

DAFTAR ULANG. Sejumlah siswa melakukan daftar ulang di SMKN 2 Bandar Lampung, Senin (6/7). Mereka diterima melalui jalur penerimaan peserta didik baru (PPDB) online yang diumumkan Sabtu (4/7) lalu.

Perusahaan Incar Lulusan Ber-IPK di Atas 3,25 MAHASISWA yang lulus de­ ngan indeks prestasi kumulatif (IPK) minimal 3,25 cenderung diminati perusahaan besar di Indonesia. Untuk itu, dalam menjalankan proses studinya, para mahasiswa disarankan serius belajar agar dapat meraih IPK tinggi pada saat tamat nanti. “IPK tinggi memang bukan segalanya. Namun, banyak perusahaan berasumsi bahwa lulusan dengan IPK tinggi, setidaknya adalah orang-orang yang serius dalam belajar,” ujar CEO Karir.com, Dino Martin, Jumat lalu, di Jakarta. Menurut dia, alasan perusahaan besar mematok syarat

masuk melamar kerja dengan IPK 3,25 selain untuk mencari bibit terbaik, juga untuk efisiensi administrasi. “Kalau dipatok minimal IPK 3,25, yang 3,00 juga pasti ikutikutan melamar. Kalau dipatok 3,00, yang IPK 2,75 pasti juga tergiur ikut melamar. Bagi perusahan, itu gereget-ngeregeti (mengotori) saja,” kata Dino. Dia menjelaskan kesimpulan ini berdasarkan dari program MT Academy yang dijalankan Karir.com setahun belakangan ini. Namun, lanjutnya, IPK tinggi bukan berarti jaminan diterima perusahaan besar. Pasalnya, banyak perusahaan mengeluh pegawai ber-

IPK tinggi cenderung susah diatur karena terlalu kritis dan kerap keluar dari perusahaan dan pindah ke tempat lain. Oleh karena itu, saat ini ba­ nyak perusahaan konsultan pencari kerja membuat program serupa MT Academy, yaitu dengan menyertakan tes perilaku dan mencari kemampuan softskill calon pekerja, seperti kemampuan kepemimpinan, kejujuran, bahasa asing, dan kerja tim. Tren ini, kata Dino, menunjukkan ke depannya perusahaan di Indonesia telah meninggalkan beberapa pola lama dalam merekrut pegawai, seperti berdasarkan ras dan agama. “Saat ini perusahaan lebih menguta-

makan keahlian,” ujar dia. Pada kesempatan terpisah, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suryamin menyatakan akibat perlambatan ekonomi, jumlah tingkat pengangguran terbuka (TPT) pada lulusan universitas hingga Febuari 2015 ini mencapai 5,34% atau lebih tinggi dari periode yang sama pada 2014 yang mencapai 4,31%. Suryamin mengatakan jumlah pengangguran yang sebanyak 7,45 juta orang ini meningkat sekitar 300 ribu orang diban­ dingkan Februari 2014 yang sebanyak 7,15 juta orang. “Ini karena perlambatan ekonomi sehingga pengangguran me­ ningkat,” ujar dia. (MI/S1)

ITB Bangun Laboratorium Produk Halal INSTITUT Teknologi Ban­ dung (ITB) akan membangun sebuah laboratorium pendukung yang bisa mendeteksi produk-produk halal bernama Center of Advanced Science. “Laboratorium itu menggunakan teknologi nano. Teknologi itu akan menjadi pendukung pendeteksian produk halal,” kata Rektor ITB Kadarsyah Suryadi, di Bandung, Minggu (5/7). Kadarsyah menargetkan pembangunan laboratorium yang memadukan berbagai

disiplin ilmu tersebut bisa dibangun tahun ini. “Kami berharap semua pihak, termasuk pemerintah, memberikan perhatian dan kepedulian terhadap urgensi laboratorium produk halal,” ujar dia. Kadarsyah menjelaskan laboratorium ini akan mendukung Pusat Halal Salman ITB, yang diresmikan pada Jumat (3/7). “Kami sudah punya Pusat Halal di Salman, tapi untuk operasionalnya perlu laboratorium,” kata dia. Produk yang sudah mela-

lui pemeriksaan pusat halal Salman ITB akan direko mendasikan dan mendapat sertifikat. Selanjutnya, rekomendasi tersebut akan diserahkan ke MUI. “Kami masih mengatur tahapan mekanismenya. Namun, rekomendasi ini bukan semata halal, tapi juga sehat. Kami ingin keduanya.” Sebelumnya, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Lampung berinisiatif mendirikan institut pendidikan makanan halal. Hal itu segera

disampaikan ke pemerintah daerah melalui Dinas Pendidik­ an dan DPRD. “Makanan yang dikonsumsi masyarakat harus halalan thayyiban,” kata Ketua Hipmi Lampung Muhammad Khadafi. Pengawasan pemerintah terhadap bahan makanan dan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia dinilai belum cukup. Khadafi menilai Indonesia kini memerlukan lembaga khusus yang meneliti dan menguji bahan makanan secara intensif. (ANT/IMA/S2)


selasa, 7 Juli 2015

LAMPUNG POST

17

Alquran Pedoman Membangun Peradaban Dalam hidup ini, yang dapat membahagiakan manusia di bumi ini adalah Alquran. RINDA MULYANI

S

ETIAP ayat dan surah yang diturunkan Allah memiliki latar belakang turunnya ayat tersebut (asbabun nuzul). Pengurus Ma­ jelis Ulama Indonesia (MUI) Bachtiar mengatakan ayat dan surah dalam Alquran ditu­

runkan kepada Nabi Muham­ mad saw sebagai pedoman dan jawaban atas permasalahan umat waktu itu. Isi dan kan­ dungan Alquran yang bersifat luas dan universal juga mem­ bangun peradaban manusia dahulu hingga kini. “Ayat pertama yang diwahyu­ kan Allah kepada Rasulnya ada­ lah iqro, yaitu perintah mem­ baca yang mencerminkan pe­ rintah menuntut ilmu membaca fenomena sosial kemasyarakat­ an,” katanya, dua hari lalu, di Masjid Istiqlal, Jakarta.

ustaz menjawab

Menunda Kada Puasa Ramadan Tanya: A S SAL AM UAL AI K U M , Pak Ustaz. Saya belum lunas membayar puasa pada tahun lalu dan sudah datang Ramadan tahun ini. Lalu, bagaimana hukumnya dengan puasa yang belum saya bayar, apakah nanti bisa dibayar sekalian setelah Ramadan tahun ini. Terima kasih. (Yuni, Panjang, Bandar Lampung). Jawab: Wa’alaikumsalam wahmatulloh wabarokatuh. Bismillah washolatu wasalamu’ala Rosulilllah amma ba’du. Seluruh fuqaha (ulama ahli fikih) sepakat orang yang punya utang kada puasa wajib (puasa Ramadan), kemudian dia menunda kadanya itu sampai bertemu Ramadan berikutnya karena ada uzur syari, ia tidak berdosa dan boleh mengadanya sampai tiba masanya ia mampu membayar kada itu, meskipun sudah dua atau tiga Ramadan dilaluinya (lihat: al-Mausu’ah alFiqhiyyah al-Kuwaitiyyah jilid 32, hal. 70). Uzur syari di sini maksudnya adalah sebab yang dibenarkan dalam syariat untuk menunda kada puasa Ramadan , mis alnya hamil, menyusui, musa-

Ia memaparkan ada dua per­ tanyaan yang harus dijawab untuk mewujudkan perada­ ban di dunia ini. Jika keduanya tidak terjawab, kacaulah ke­ hidupan di dunia ini. Pertama, kenapa seseorang tiba-tiba dilahirkan dan untuk apa dia dilahirkan di muka bumi ini? Kedua, kenapa manusia harus mati dan apa yang terjadi se­ telah kematian? Dua pertanyaan inilah yang melahirkan berbagai ilmu mulai dari filsafat hingga ber­ bagai ilmu tentang peradaban

Tafsir al-mishbah Sambungan dari Hlm. 1

S

Heri Hardani Baihaki, Lc

fir, atau sakit. Akan tetapi, jika menunda kada (mengganti puasa yang ditinggalkan pada Ramadan) tanpa ada uzur syari dan karena kelalaian semata, jumhur fuqaha’ (mayoritas ulama) dari mazhab Maliki, Syafi’i, Hambali, serta Abu Hurairah, Ibnu Abbas, Ibnu Umar, dan beberapa sahabat Nabi saw berpendapat orang tersebut wajib membayar kada ditambah fidiah atas hari-hari puasa yang belum dikadanya itu. Fidiah yang harus dibayar adalah 1 mud /hari yang diberikan pada fakir miskin berupa makanan pokok yang lazim dikonsumsi di negeri itu. Di Indonesia biasanya beras. Ukuran beras 1 mud kurang lebih ¼ dari ukuran zakat fitrah, yakni sekitar 0,875 liter atau 0,625 kg. Wallahualam bissawab. (S1)

manusia. Dia mencontohkan penyimpangan peresmian perkawinan sesama jenis di beberapa negara menun­ jukkan pemimpinnya tidak mengetahui hakikat dan tu­ juan kehidup­an manusia. “Begitulah kalau tidak tahu kenapa ia lahir dan itulah yang membuat dunia ini kacau balau. Kematian dan kelahiran yang tidak pernah kita tahu. Semua itu agar kita diuji, siapa yang paling baik amalannya, siapa yang paling benar mencontoh Rasulullah,” kata Bachtiar.

ELANJUTNYA pada Ayat 54, “Maka biarkanlah mereka dalam kesesa­ tannya sampai waktu yang ditentukan.” Maksudnya adalah Allah akan membi­ arkan mereka-mereka yang terpecah belah agamanya itu dalam kesesatan sampai waktu yang ditentukan. Kemudian pada Ayat 55, “Apakah mereka mengira bahwa Kami memberikan harta dan anak-anak kepada mereka itu (berarti bahwa).” Dilanjutkan pada Ayat 56, “Kami segera memberikan kebaikan-kebaikan kepada mereka? (Tidak), tetapi me­ reka tidak menyadarinya.” Pada Ayat 55 dan 56 me­ ngandung makna bahwa keti­ ka Allah memberikan anuger­ ah berupa harta dan anakanak kepada orang yang sesat tersebut itu, bukan berarti Allah memberikan kebaikan, namun orang-orang tersebut tidak menyadarinya. Selanjut­ nya, pada Ayat 57, “Sungguh, orang-orang yang karena ta­ kut (azab) Tuhannya, mereka sangat berhati-hati.”

Ayat 58, “Dan mereka yang beriman dengan tanda-tanda (kekuasaan) Tuhannya.” Lalu pada Ayat 59, “Dan mereka tidak mempersekutukan Tuhannya.” Kemudian dilanjutkan pada Ayat 60, “Dan mereka yang memberikan apa yang mereka berikan (sedekah) dengan hati penuh rasa takut (karena mereka tahu) bahwa sesungguhnya mereka akan kembali pada Tuhannya.” Lalu, pada Ayat 61, “Mereka itu bersegera dalam kebaik­ an-kebaikan dan merekalah orang-orang yang lebih da­ hulu memperolehnya.” Maksud dari Ayat 60 dan 61 adalah orang-orang yang beri­ man tersebut akan memberi­ kan sedekah dengan sepenuh hati dan penuh dengan rasa takut karena mereka mengeta­ hui sesungguhnya mereka juga akan kembali pada Tuhannya suatu saat nanti. Yang terakhir yaitu Ayat 62, “Dan Kami tidak membebani seseorang, melainkan menurut kesanggupannya, dan pada Kami ada suatu catatan yang menuturkan dengan sebe­ narnya, dan mereka tidak dizalimi (dirugikan).” (S1)

Dia mengatakan semua pemimpinan pasti mengingin­ kan rakyatnya bahagia dan sejahtera. Namun, yang selalu dijadikan tolok ukur adalah materi. Padahal, kekayaan dan harta benda bukan faktor satusatunya yang membuat orang bahagia. “Dalam hidup ini, yang dapat membahagiakan manusia di bumi ini adalah Alquran.” Ia mengutip Alquran Surah An-Nahl Ayat 97 yang artinya, “Barang siapa yang mengerja­ kan amal saleh, baik laki-laki

maupun perempuan dalam keadaan beriman, sesung­ guhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.” Jadi, orang yang mengerja­ kan amal saleh baik, laki-laki maupun perempuan, harus da­ lam keadaan beriman. Dengan demikian, mereka akan diberi­ kan kehidupan yang baik dan rezeki yang halal.

Selanjutnya, Surat Al-A’raf Ayat 96 menyebutkan, “Jikalau sekiranya penduduk negerinegeri tersebut beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.” Kalau penduduk negeri ini dimulai dari pemimpin yang mau beriman dan bertakwa, Allah membukakan keberkah­ an di muka bumi ini. (MI/S2)


Selasa, 7 Juli 2015

LAMPUNG POST

18

Puasa Membina Perilaku

Personel Polri

Puasa melatih pengendalian diri. Ini diharapkan berdampak kepada sikap dan perilaku personel Polda sehingga menjadi teladan dalam masyarakat. n DOK LAMPUNG POST

FOTO BARENG. Kapolda Lampung Brigjen Edward Syah Pernong berfoto bersama jajaranya usai peringatan Nuzululquran, Senin (6/7), di Masjid Al Ikhlas, Polda Lampung.

DENI ZULNIYADI

I

BADAH puasa Ramadan penuh dengan nilai spiritual, terutama dalam hal pengendalian diri serta mengasah empati dan kepedulian sosial. Hal inilah yang juga diharapkan berdampak kepada para personel Polri di Polda Lampung yang menjalankan puasa Ramadan. “Diharapkan, puasa kita selama Ramadan ini berdampak kepada sikap dan perilaku sehari-hari, lebih tenang, bijak, dan mampu mengendalikan diri dengan

baik,” kata Kapolda Lampung Brigjen Edward Syah Pernong, Senin (6/7), di Masjid Al Ikhlas, Polda Lampung, pada acara Peringatan Nuzululquran 1436 H/2015 M. Acara ini dihadiri wakapolda Lampung, irwasda, pejabat utama dan jajaran Polda Lampung, ketua Bhayangkari Lampung beserta pengurus, serta para purnawirawan dan warakawuri. Pihak Polda mengundang Ustaz Lukman Hakim untuk memberikan tausiah di acara tersebut. Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih mengatakan sesuai tema Dengan spirit Ramadan, kita bangkitkan semangat kerja keras dan peduli sesama untuk mewujudkan Polri yang profesional, bermoral, dan modern, diharapkan puasa Ramadan ini berdampak kepada pembinaan sikap perilaku personel Polri untuk dapat dimanifestasikan dalam kehidupan

sehari-hari. “Diharapkan, anggota Polri dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah, lebih rajin beribadah, serta menjadi pelopor dalam memberikan teladan yang baik kepada masyarakat,” ujar Sulis. Baik itu dalam menerapkan segala ketentuan hukum dan perundang-undangan yang berlaku, norma etika, agama, susila, adat istiadat, budaya, sosial, dan ketertiban sehingga bisa terwujud pelaksanaan tugas Polri. Selain itu, mampu mengimplementasikan nilai kemanusiaan, kejujuran, kesabaran sesuai dengan doktrin Polri yang tercantum dalam Tribrata dan Caturprasetya. Lalu, memiliki akhlak baik dalam bekerja sama dengan masyarakat sehingga melancarkan tugas-tugas Polri dalam mengendalikan kamtibmas. “Jika tugas dilaksanakan

tugasnya dengan baik dan ikhlas, akan mendatangkan kebahagiaan dan kesejahteraan di dunia dan akhirat,“ kata Sulis. Nuzululquran atau turunnya Alquran diperingati seluruh umat islam baik di Indonesia maupun umat Islam di dunia. Hal itu dilakukan karena Alquran adalah kumpulan dari firman-firman Allah yang disampaikan Malaikat Jibril kepada Muhammad saw secara bertahap selama 23 tahun, yang diturunkan di Mekah dan Madinah. “Peringatan Nuzululquran ini penting untuk mengingatkan umat muslim tentang fungsi-fungsi Alquran dalam kehidupan, di antaranya sebagai pelengkap, penyempurna kitab-kitab Allah terdahulu, untuk menjadi pedoman hidup bagi manusia selama di dunia ini,” ujarnya. (S1) denizulniyadi@lampungpost.co.id

kisah teladan

Umar Mengutamakan Perdamaian SAAT Umar bin Khattab ra menjabat khalifah, terjadilah peperangan melawan Persia. Ternyata, pasukan Persia kalah dan kabur ke Khurasan. “Wahai Amirul Mukminin, izinkan kami untuk mengejar pasukan Persia,” kata Panglima Zaid kepada Khalifah Umar. Umar melarangnya. Menurut sahabat Rasulullah saw yang terkenal dengan ketegasannya itu, negara-negara di sekitar pegunungan menjadi semacam batas pelindung dari orang-orang Persia. Demikian pula sebaliknya. “Utamakan keselamatan bangsa kita daripada memperluas wilayah penaklukan,” kata Umar. Ketika menguasai suatu wilayah, Umar akan berbicara di hadapan rakyatnya. Umar mengatakan dia bukanlah seorang raja yang ingin menjadikan rakyat menjadi budak. Ia

menyebut diri hamba Allah yang mendapat kepercayaan mengemban tanggung jawab berat untuk menjalankan pemerintahan khilafah. Ia senantiasa melayani rakyatnya dengan mengunjungi dan memberi bantuan. Pakaiannya sangat sederhana bahkan sudah bertambal. Makanannya hanyalah roti kasar. Umar hanya tinggal di gubuk sederhana dan duduk di lantai, padahal ia raja dengan kekuasaan yang sangat besar. Umar juga sering bekerja selayaknya rakyat biasa. “Saudara-saudaraku sekalian, aku abdi kalian. Kalian harus mengawasi dan menanyakan segala tindakanku. Salah satu yang harus diingat, uang rakyat tidak boleh dihamburhamburkan. Aku harus bekerja di atas prinsip kesejahteraan dan kemakmuran rakyat,” kata

dia. Suatu ketika, ada seseorang yang berteriak agar Umar takut kepada Tuhan. Orang-orang yang mendengarnya terkejut dan berniat membungkam orang tersebut, tapi Umar mencegahnya. “Jika sikap jujur seperti itu tidak ditunjukkan oleh rakyat, rakyat tidak menjadi tidak berarti. Jika tidak mendengarkannya, kita akan menjadi seperti mereka,” kata Umar. Ketika mengangkat pejabat, ia selalu berpesan agar dapat melayani dan memberi contoh dengan tindakan yang baik sehingga rakyat dapat meneladaninya. Umar mengembalikan tanah-tanah yang dirampas penguasa jahiliah kepada yang berhak, sebagian besar nonmuslim. Ia berdamai dengan orang Kristen Elia yang menyerah takluk. Umar mengajukan syarat

Judul Buku Ali Sang Pembela Rasulullah Penerbit : Erlangga for Kids Kode : 200-297-007-0 Harga : Rp85.000 perdamaian. “Inilah perdamaian yang ditawarkan kepada penduduk Elia. Orang-orang nonmuslim diizinkan tinggal di gereja-gereja dan rumah-rumah ibadah tidak boleh dihancurkan. Mereka bebas sepenuhnya menjalankan ibadahnya dan tidak dianiaya dengan cara apa pun,” ujar Umar. (IMA/S1)

menu

Puding Pisang Krim Bahan-bahan: 500 ml susu cair rendah lemak 7 gram (1 bungkus) agar-agar bubuk 100 gram whipped cream 30 buah wafer/biskuit vanila 3 pisang ukuran sedang, potong tipis melintang, rendam dalam perasan air jeruk Cara membuat: 1. Campur susu dan agar-agar bubuk, tambahkan whipped cream, lalu masak sambil diaduk rata hingga mendidih. 2. Siapkan wadah, susun biskuit/wafer, kemudian beri pisang di paling atas. Lalu tuang agar-agar dalam wadah dan biarkan beku. 3. Sajikan dingin (untuk tujuh porsi). Puding pisang krim lebih enak jika Anda menyajikanya dingin. Karena itu, setelah selesai membuat resep ini, segeralah masukkan puding ke kulkas. (O2)


±

±

CMYK

global

selasa, 7 Juli 2015

±

LAMPUNG POST

19

Teror Bom Ancam Pemberantasan Korupsi Kasus teror bom itu kini sudah ditangani kepolisian. KPK menyerahkan pengusutan ke penyidik Polri sepenuhnya. MUSTAAN BASRAN

T

E RO R ke m b a l i m e nyerang seorang penyidik di Komisi P e m b e r a n t a s a n Ko r u p s i (KPK), Afief Julian Miftah, di halaman rumahnya di Perumahan Regensi, Bekasi, Jawa Barat, saat ditemukan benda mirip bom pada Minggu (5/7). Sebelumnya, teror dirasakannya saat ban mobil digembosi dan bodi mobil disiram air keras. Akibatnya, pimpinan KPK pun bergerak. Pelaksana Tugas Wakil Ketua KPK Johan Budi mengatakan pihaknya akan mengantisipasi hal itu terulang. Sebab, bisa jadi teror-teror itu akan mengancam pemberantasan korupsi secara menyeluruh.

±

±

“Untuk antisipasi ke depan, kami akan s i a p k a n senjata api untuk setiap penyidik dan pengamanan melekat, termasuk dari pihak kepolisian,” kata Johan Budi, saat memberikan keterangan resmi di gedung KPK, kemarin (6/7). Afief, kata Johan, adalah penyidik yang menangani beberapa perkara korupsi, seperti simulator SIM dengan tersangka Djoko Susilo dan korupsi penyalahgunaan kewenangan mantan D i r e k t u r Je n d e r a l Pa j a k Hadi Poernomo. “Yang bersangkutan (Afief Julian Miftah) menangani sejumlah perkara atau sekitar ada lima sampai enam perkara saat ini. Itu merupakan kondisi penyidik yang sama menangani perkara sebanyak itu akibat kekurangan penyidik di KPK. Tapi, jangan terlalu dini mengaitkan (teror bom) dengan penanganan perkara,” kata Johan. Menurutnya, KPK masih mengharapkan hasil inves-

tigasi dan proses penyelidikan dari pihak kepolisian. Sebab, secara resmi perkara ini sudah ditangani kepolisian setempat, Polres Kota Bekasi. “Kita serahkan kepada pihak kepolisian dan jangan mengandai- andai mengaitkan ke perkara di KPK,” ujarnya.

Kita serahkan kepada pihak kepolisian dan jangan mengandaiandai mengaitkan ke perkara di KPK. Terlalu Dini Pada kesempatan sama, Pelaksana Tugas Wakil Ketua KPK Indriyanto Seno Adji menjelaskan terlalu dini menyimpulkan keterkaitan antara teror dan perkara KPK. Peristiwa ini sudah dilaporkan kepada polisi melalui polsek terdekat dan pihak kepolisian sudah mulai bekerja.

“Belum diketahui hasilnya, apakah ini persoalan pribadi ataukah terkait penanganan kasus tertentu. Ditunggu hasil pengusutannya saja dan kami percayakan kepada kepolisian setempat,” ujar Indriyanto. Indriyanto mengatakan apabila melihat kondisi KPK, hal semacam teror dan intimidasi merupakan konsekuensi di tengah akutnya praktik korupsi. “Intimidasi dan sejenisnya sudah menjadi bagian risiko dari kewenangan KPK, jadi KPK tetap menjalankan tugas kewenangan seperti biasa,” kata dia. Dari informasi yang berhasil dihimpun, Afief yang merupakan penyidik seangkatan dengan Novel Baswedan itu diketahui juga pernah menangani perkara Agus Condro yang juga tersangkut dugaan suap cek perjalanan dalam pemilihan Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia (BI) Miranda S Goeltom sama seperti Nunun. (MI/U2) mustaan@lampungpost.co.id

Mahkamah Konstitusi Minta UU MK Direvisi

Peremajaan Alutsista AU Jadi Prioritas pada 2016

WAKIL Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman meminta Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 tentang Mahkamah Konstitusi direvisi. Hal itu untuk mengubah durasi penyelesaian sengketa pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) serentak yang akan digelar pada Desember mendatang. Demikian salah satu topik pembahasan yang mengemuka dalam rapat gabungan antara DPR, Mendagri, Menkum dan HAM, KPU, Bawaslu, dan Polri. Pada kesempatan tersebut, Anwar menyampaikan MK tidak sanggup jika waktu penyelesaian sengketa hanya berlangsung selama 45 hari, sementara pemilukada serentak akan diikuti sebanyak 269 daerah. “Kalau berpatokan 45 hari kalender, satu perkara kebagian sekitar 30 menit dan itu tidak mungkin dilakukan,” ujarnya. Anwar pun menambahkan menurut simulasi yang MK lakukan terkait penyelesaian sengketa pemilukada, waktu

BANYAKNYA alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang berusia uzur di TNI AU membuat prioritas pembenahan pada 2016 ada di matra tersebut. Terlebih, kelaikan pesawat banyak ditentukan oleh usianya. Seperti yang terjadi pada Hercules C-130 yang jatuh di Medan, Selasa (30/6). Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu mengungkapkan tank yang merupakan alutsista TNI AD masih baru dari segi mesin walaupun banyak yang hasil hibah. Kapal perang milik TNI AL, banyak yang sudah berusia 30—40 tahun. Namun, kapal dengan usia itu masih layak jalan. “Kalau yang di (stok) lamalama itukan sudah hampir cukup. Namun harus diganti. Pesawat 30 tahun ke atas sudah lah ya,” ujar dia di Istana Negara, Jakarta, kemarin. Ia pun membenarkan jika prioritas anggaran tahun depan bakal diperuntukkan

45 hari tidak memungkinkan. Namun, MK harus menangani sengketa pemilukada selama badan khusus yang menangani sengketa pemilukada belum ada. Untuk itu, MK meminta waktu tersebut diperpanjang menjadi 60 hari. Untuk itu, Anwar meminta untuk dilakukan revisi terhadap UU MK tersebut. “Revisi harus melalui UU MK. Pasal 24 C Ayat (6) hukum acara yang mengatur penyelesaian semua perkara di MK, termasuk sengketa pemilukada, harus dengan UU MK,” kata dia. Anggota Komisi II Fraksi PAN, Yandri Susanto, juga menyatakan perlu untuk merevisi UU MK secara terbatas. Pada kesempatan itu, ia mengusulkan agar sebelum masuk masa pendaftaran pemilukada, seluruh pemangku kepentingan melakukan kunjungan spesifik. “Ini untuk memastikan apakah yang kita lakukan benar apa enggak. Jangan asal di atas kertas saja,” ujarnya. (MI/U1)

pembenahan alutsista TNI AU. Satu skuadron pesawat tempur rencananya bakal didatangkan. Upaya hibah dan pembelian alutsista bekas juga dihentikan. Untuk pesawat hibah rekondisi yang telanjur dipesan dari AS, dia menyebut program itu tetap berlanjut lantaran telah dibayar negara. “Ke depan kami enggak beli lagi yang bekas-bekas. (Beli) yang baru. Walaupun sedikit, (yang penting) baru,” kata dia. Di anggaran tahun depan, Kemenhan disebutnya mengusulkan pagu anggaran sebesar Rp120 triliun. Meskipun, hal ini masih jauh dari jumlah ideal. Apalagi, kata dia, anggaran itu tidak cuma untuk alutsista. Sebanyak 40% anggaran itu dialokasikan bagi belanja pegawai. “Idealnya (anggaran pertahanan) cukup banyak. Alutsista kan mahal. Sangat mahal,” ujar Ryamizard. (MI/U1)

±

n ANTARA/EKHO ARDIYANTO

WARGA KESULITAN AIR BERSIH. Warga antre mengambil air di Desa Kassi Kebo, Jeneponto, Sulawesi Selatan, Senin (6/7). Warga setempat memanfaatkan air tanah payau untuk mencuci dan mandi, sedangkan untuk keperluan memasak dan minum warga harus membeli air kemasan yang harganya relatif mahal.

KPK Ancam Ilham Masuk Daftar Buronan KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan akan memasukkan mantan Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin ke daftar pencarian orang (DPO) selain memanggil paksa. Hal itu apabila tersangka korupsi dalam pelaksanaan kerja sama rehabilitasi dan transfer kelola air di PDAM Makassar tahun 2006— 2012 tersebut mengabaikan kembali pemanggilan pemeriksaan dan mencoba melarikan diri. “Sebelum kami putuskan lebih jauh (memasukkan Ilham ke DPO dan panggil paksa), kami tunggu mereka (Ilham) memenuhi panggilan KPK

berikutnya. Panggilannya kan bukan ke Singapura, tetapi suratnya dilayangkan ke alamat domisili,” kata Pelaksana Tugas Pimpinan KPK Indriyanto Seno Adji, saat memberikan ketera­ ngan di gedung KPK, kemarin. Menurut Indriyanto, KPK akan mengacu pada prosedur penanganan perkara dalam KUHAP, yakni pemanggilan dilakukan selama tiga kali berturut dan ketika terperiksa mangkir tanpa alasan jelas, maka pemanggil­ an paksa bisa dilakukan. Juga apabila Ilham Arief yang saat ini berobat ke Singapura dan memilih melarikan diri, KPK

akan memasukkan ke DPO. “Ini menyangkut kebijakan KPK, tapi umumnya ini disesuaikan dengan panggilan kepada yang bersangkutan. Misalnya, umumnya kalau ada panggilan untuk tanggal sekian, contohnya 20, kalau enggak hadir belum masuk DPO tapi karena enggak ada aturannya dalam KUHAP. Hanya bisa dihadirkan secara paksa,” kata dia. Pada kesempatan yang sama, Pelaksana Tugas Wakil Ketua KPK Johan Budi menyatakan KPK akan menunggu jawaban atas ketidakhadiran Ilham Arief pada pemanggilan ketiga. (MI/U1)

Rakyat Yunani Tolak Tawaran IMF R A K YAT Y u n a n i , d a l a m referendum, dengan tegas menolak dana talangan internasional yang ditawarkan pihak kreditur, International Monetary Fund (IMF) dan European Central Bank. Penolakan tersebut terjadi karena para kreditur bersedia memberikan bantuan dana talangan kepada Yunani dengan beberapa kebijakan sebagai syaratnya. Hal tersebut dianggap Perdana Menteri Yunani Alexis Tsipras sebagai pelecehan terhadap Negeri Para Dewa. Hasil terakhir yang dikeluarkan oleh Kementerian Dalam Negeri Yunani dari pelaksanaan referendum menunjukkan 61,3% penduduk Yunani memilih “tidak”, dan 38,7% memilih “ya”. Dengan hasil tersebut,

masa depan Yunani kian dipertaruhkan. Pasalnya, dengan “tidak” yang mendominasi, kini Yunani berada di antara dua kemungkinan, yaitu kembali melakukan pembicaraan baru terkait dana talangan dengan posisi yang lebih kuat, atau yang terburuk Yunani keluar dari zona Euro. “Besok, Yunani akan kembali ke meja perundingan dan prioritas utama kami adalah untuk mengembalikan stabilitas keuangan negara,” ujar Tsipras optimistis. “Masyarakat Yunani telah memilih untuk solidaritas dan demokrasi Eropa,” kata Tsipras. Banyak masyarakat yang merayakan “kemenangan” mereka, tapi euforia itu tidak akan bertahan lama. Karena beberapa masyarakat yang

memilih “ya” merasa sangat kecewa dengan hasil akhir yang diumumkan. Kini, pemerintah harus berusaha untuk menyatukan dua kubu yang terbelah tersebut. Menyusul hasil referendum tersebut, Eropa kini dihadapkan kepada dua pilihan yang membingungkan, antara melakukan pembicaraan terbaru dengan Yunani atau mendepak mereka keluar dari zona Euro. Respons yang sangat serius pun diperlihatkan para pemimpin Eropa. Kanselir Jerman Angela Merkel dijadwalkan untuk segera bertemu dengan Presiden Prancis Francois Hollande di Paris, Prancis, setelah secara jelas Yunani menolak dana talangan yang ditawarkan dengan syarat oleh pihak kreditur. (MI/U1)

±

±

±

±

CMYK

±

±


PARIWARA

seLASA, 7 juLi 2015

AC RENTAL AC& MUSTY COOL JUAL BELI AC BARU/SEKEN,SERVICE,CUCI AC,MSN CUCI, KULKAS, DISPENSER. WINDA AC 0721-257556, 085102174866/0812-7921648/ 085279542465 PI-N2A483AB9. MINGGU BUKA. INDOCOOL, AC baru. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 07218013130.0851-01581133/ Antasari 0852-66133838 AC ANDA BERMASALAH ? KAMI S O LU S I N YA ! ! A N U G E R A H AC 0822.8172.4222 MELAYANI JUAL, SERVICE, BONGKAR PASANG & CUCI AC. SOLUSI AC RUMAH ANDA.

ALAT BAYI ‘TOKO ADEL BABY SHOP & TOY’S’ menyediakan perlengkapan bayi & mainan anak-2, Jl. Teuku Umar depan lampu merah RSUD Abdul Moeloek (0818.967.242). RADJA BABY SHOP & RENT. Menyediakan peralatan bayi & anak serta menyewakan peralatan bayi seperti: Stroler, Carseat Baby Walker dll, Jl. Jend. Ryacudu No. 73 A Sukarame.

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

BAHAN FIBER Grosir/Eceran : Resin, Mat, Wroping, Pigmen, Silicon, Mirrorglaze, Catalis, Talc, Cobalt dll, Hub. 0721-251652/0725-7850703/0811792034

BUS WISATA Sewa Bus Wisata, keselamatan penumpang tjuan km, Driver pnglmn, Seat 33 yg br 2014 www.busdarmaduta.com Hub. 0815-4019822

bibit tanaman BIBIT SINGKONG Jual bibit singkong Gajah sdh pernah nyampe 80 ton/Ha. Telp. 0812.7230.2770. tidak melayani SMS.

BOUTIQUE HIJAB STORY BOUTIQUE mnydiakn brbgai mcm Bju Mslim dr mrk trnma,Jilbb & Accsrsnya (D’Molek,Zharifa,Mayesa dll) dgn disc. Up to 50 % s/d lbran Jl. Teuku Umar No. 13 Kedaton

HOTEL HOTEL LUSY, Jl. Diponegoro No. 186 Bandar Lampung, 100 – 200 ribuan, free wifi.. hub. telp. 0721-471020

INDEKOST

R umah pahoman ,untk ko st2an prbln/thn/harian.kmr mndi dlm,ac,parkir luas. Hub.0813-17169999/0721-7589-378. Jl. Way Ngison 10 pahoman, B.Lampung

KATERING LELA CATERING & WEDDING ORGANIZER mnrima psnan catring & alat2 pesta prasmanan, tenda & kursi lngkp, music & tari pelaminan, baju/rias pengantin dll.disc 10%. Hub.0812-7920.2812

KARPET Promo Ramadhan “Big Sale Discount 60% “ Karpet Turki super lembut & tebal, harga mulai 20 juta, telp. 0721-488976, HP. 0813.4937.9466 Jl. Terusan Slamet Riyadi No. 3 Garuntang Tanjung Karang.

KEHILANGAN STNK BE 3778 EN, Nomor Rangka. MH1JB9127BK479344 Nosin. JB91E2472190 an. Siswanto. STNK BE 5732 EO, Noka. MH1JF21149K293161, Nosin. JF21E1291704, an. Nani Wijaya. STNK BE 2706 NB, Noka. MHKV1AA219K053294, Nosin. DN96323, an. Kokan Suwanto. STNK BE 3054 OC, Noka. MH32BJ00IDJ27008, Nosin. 2BJ-271120, an. Muhammad Habibulloh. STNK BE 3276 PD, Noka. MH8BG41CADJ-982508, Nosin. G420-ID1062821, an. Vina Rika. STNK BE 3426 OU, Noka. MHJFD232FK079730, Nosin. JFD2E-3077850, an. Siska Armilasari. STNK BE 3846 NT, Noka. MH1JF6111CK428594, Nosin. JF61E1423095, an. Wayan Dewi Lestari. STNK BE 4001 EV, Nomor Rangka. MH8CE44AACJ172283, Nosin. AE51ID-172239, an. Sa’adah. K ehilangan A tm B ank Mandiri,BNI,BTN & Bank Lampung, KTP, Hp Samsung Galaxy & Hp Nokia X2, dan STNK BE 4082 OM, Noka. MH1JFM224EK0248343 Nosin. JFM2E-2012738 an. Yesi Konita STNK BE 4186 OJ, Nomor Rangka. MH31PA004EK683659, Nosin. 1PA684982, an. Suwardi. STNK BE 4596 NB, Noka. MH1KC3114BK117560, Nosin. KC31E1117684, an. Gatot Subroto. STNK BE 4754 E, Nomor Rangka. MHJF5123DK659577, Nosin. JF51E2634718, an. Rudi Arianto. STNK BE 4796 DB, Nomor Rangka. MH3318004BJ786828, Nosin. 31B786982, an. Rano As.

STNK BE 5050 PK, Noka. MH35TP0055K411623, Nosin. 5TP-663785, an. Kendi Kurnianto. STNK BE 6044 PQ, Noka. MH1JF5110AK264522, Nosin. JF51E1272405, an. Tarmini EW. S T N K B E 6 2 3 1 Y V, N o k a . MH1JBE117BK168609 Nosin. JBE1E1169834 an. Berliana Sirait STNK BE 8687 NQ, Nomor Rangka. GG005-04062, Nosin. CB125SE2059091, an. Misdi. STNK BE 8789 PJ, Noka. MH34D72039J290373, Nosin. 4D7-1290351, an. Novia Rantika.

KESEHATAN NINDA MASSAGE. Terima massage/lulur, bisa dipanggil. Hubungi: 0852.6969.0554.

KERUDUNG ZOYA NY TURE FRIEND, Bandar Lampung. Promo ietm kerudung segi empat @ 2 pcs Rp 139 rb, berlaku kelipatan genap s/d akhir Mei dll, Jl. Jend. Sudirman No. 48 Pahoman, telp.0721-5600504

KOLAM RENANG Dunia Kolam Renang mlyani prncangan kolam renang, pmbuatan, prawatan & mnydiakn pralatn & bhn2 prwatan air kolam. Jl.Hayam Wuruk komplek ruko kdamaian asri blok. i No.8 Hub.0721-7444567.

KOMPUTER Dibeli laptop, note book, komuter, sgl kndisi, hrg tinggi, Hub. 0812.3456.3136

KONVEKSI CV. PUTRA ANEKA mnrm osanan Kemeja,Jkt,Kaos brdir,Spnduk,Prlgkpn sklh & kntor,Prtai, Jl. Teuku Umar No.7 Kedaton (smpng Istana Buah) Tlp.0721-785479

KURSUS-KURSUS PRIVATE DIBUKA UNTUK UMUM, KHUSUS PELATIHAN/PRIVAT HYPNOTIS & HYPNOTHERAPY. CP: 0811.727150

KURSUS TEHNISI HP Servis & Kursus bk A kls mahir bljr BB & Android hrg 1Jt psti bs & siap krj Jl. Z.A. Pagar Alam No.2A Gdung Mneng Hp. 0896.7496.2976

MESIN FOTO COPY C V. Mitra Abadi. Jual sewa perbaikan suku cadang & tinta photo copy. Hub. 0812.7909.898/ 0851.0880.5050

Jual/sewa/kerja sama mesin foto copy cocok untuk pemula, harga mulai 5 Jt-an. hub. 0852.6822.1083.

MUSIK ADI MUSIK jl/bl/tkr tmbh: korg i5, i3, pa50sd,pa60sd,pa80sd,pa300,pa 600,pa800,psr3000, 710,750,910,95 0,kn14,24,26,exr5,e96,e86,wk1800,b lazer,cora,beta3,huper,dbx,alesis,axl, extreme,absolute. Ph.268983/ 081369139529, 0813-79464256

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

PERCETAKAN JAPPRINT SOLUTION prcetakan majalah, melayani jsa design/lay out & cetak majalah, album sekolah, buku lulusan, souvenir flashdisk ID card, dll. Hub.0856-5899.2222 (WA) / BB 7CAFA959

RUMAH MAKAN RM. ISTANA KURING Jl. P. Antasari No.109 (sblh prm Vla Ctra) mnjd RM. ISTANA BISTRO No.162C (sbrng Yoza Café) pkt mkn siang mlia 10rb-an Tlp. 0721-9311711/0821-76072900/ BB 5282E72A RM. IHC IBU HAJI CIGANEA hdr di Lampung, mskn khs sunda, mnu spsial Malon (burung dr prancis) Ppes ikan mas duri lunak/tnp presto,Ikan Bebi,Ayam Puyuh,Gepuk,Aneka Tumisan, trm psn nasi ktk Jl. Sultan Agung No.7 W.Halim,BDL 0721709937/0813.6966.3000

PRIVATE RHEMA PRIVATE prsiapn ujian SBMPTN FK,FT,FH,FE,STAN, tdk lulus biaya kmbali, Guru krmh Hub. 081367168079

RACUN API CV. Cahaya Abadi. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C(dpn Budi Wahana Motor). Hb. 07217520099, 081278001238.

SALON PARIS SALON, khusus wanita, join mmbr grts creambath seumur hdp Jl. Sultan Agung No. 07 Way Halim T.Karang tlp. 0815.4047.1110/BB 52208FBF

SANGGAR BUNGA Sanggar Bunga Lampung Florist. Terima psnan ucapan di seluruh Sumatera “Bunga Papan Medan/ sewa bunga meja dll. pSt: Bdr Lpg, Kalianda, Pringsewu, Gdng Tataan, Jl. Imam Bonjol simpang Jl. Tamin lebak budi (0852.7971.4488).

SERVICE

SALSABILLA JAYA MEUBEL menerima brbgi meubel ukir Jepara, melayani tukar tmbh, pesanan gambar, permintaan, arisan dll, Jl. Pulau Legundi No. Sukarame telp. 0721-3534448.

PABRIK DIIJUAL Jual bongkahan batu Silika & pabrik pupuk organik granul dgn piringan 4 unit diamter 3 m, driaer pjg 12 mtr diamter 80 cm, canveyer 6 m & scraning 3 m ada penyemprot bio & hrg 450 jt trm psng di wil.Lampung. hub. 0813.6993.1333.

PERUMAHAN dijual Dijual rmh minimalis 2 lantai Perum Villa Bukit Tirtayasa Blok CB 3 No. 7 Lt/Lb 105/98, ruang tamu, 2KT, 2KM, ruang keluarga (lantai atas) &dapur berdinding full keramik beserta perabot yg ada, hrg nego. Hub. Arifin 0813.7973.7878/0821.7540.5927. Dijual rmh (TP) Lt. 2.840 m2 (+ 60x50) SHM, Lb. 800 m2 Jl. Way Ngarip No. 6 Pahoman Bdl, Hub. 0852.6740.6176.

tJual rumah LT 103 m2, LB 45 m2, Jl. Harapan Gg. Nangka Sepang Jaya Bdl. Hub. Ican, 0812.7357.6499. Dijual rmh minimal 2 lantai Perum Villa Bukit Tirtayasa Blok CB 3No. 7 Lt/Lb 105/98, ruang tamu, 2KT, 2KM, ruang keluarga (lantai atas) di dapur berbanding full keramik beserta perabot, hrg nego. Hub. Arifin 0813.7973.7878/0821.7540.5927.

RUKO DIKONTRAKKAN Dikntrakan Perum Type 60 Dkt Polsek Sukarame/itera Hub. 0812.7234.040 DISEWAKAN RUKO JL. MAYOR SALIM BATUBARA BDL, DKT KTR KELURAHAN KUPANG TEBA. HUB: 0812.7946.669

RUKO+GUDANG DIKONTRAKAN Disewakan Ruko + Gudang Jl. KH. Ahmad Dahlan (samping gudang Aqua) Kupang Teba, Hub. 0811.7200.046 / 0811.790.105

TANAH dijual Dijual cpt tnh seluas 6 Ha yg terletak di Jl. Raya Minang Negri Agung Kecamatan Talang Padang Kab. Tanggamus. Hub. pemilik tanah 0812.8377.8072.

LOWONGAN

Min Jaya Service Mnrm Srvis Klks,Frezr Box,Klks Frezr,Show Case,Dspnser,Msn Cci,Pmp Air, & Alt2 Lstrk,Mnrm Sr vs Pgln, Hub.0813.79929560 Km Siap Dtng (brgransi)

Dbthkn sgr Supir Pribadi, Umur min. 30 th, Suku Jawa, Brsedia tgl di tmpt bekerja, Lamaran ke Jl. Pagar Alam Gg. Cempaka 3 No. 3, B. Lampung Cp. 0813.7993.1834

service kompor gas

Butuh Guru SEMPOA & MTK kirim lamaran & CV ke hestithree.htw@ gmail.com / Hub. 0852.2213.0867

INDOGAS SERVICE ahlinya Kmpor gas, Oven, P.air, Mesin cuci, Dispenser, Ac,Klkas,dll.Brgrnsi Hub. 0821.8497.2555 Pin 27F2F508

Dibutuhkan segera 4 orang menguasai tekhnik fasilitator & pemetaan, Hub. Yusni 0721-705068

SUMUR BOR

Urgently 20 sopir Sim.B1 max. 35 th,Pnddkn Smp,Pr&Ks store P/W usia max.25 th pnddkn Sma/Smk All jur,Lmrn lgkp walk intrview Jl.Tembesu No.8 Campang Rya Bdl

RESTU IBU BOR menerima pembuatan sumur bor rumah tangga, pabrik. Hub. 0821.7832.8328. BORPLUS pembuatan sumur bor, jetpump/submersible, murah bergaransi. Hub. Emuh 0812.7131.1045, Dedi 0823.0636.4300 Pin 7E63AB36. WIN JAYA BOR menerima pengeboran baru & service sumur bor jet pump & submer sible Bergaransi. Hub. 0853.6964.4488, 0812.7141.5500. NANBOR trm pmbuatan rmh bor, knsltsi grtis, srvei dl br Nego hrg, Hub. 0813.6793.9779

TOKO TOKO AZA menyediakan berbagai mcm furniture & springbed, sofa dll, cash & kredit cukup Rp 121. rb-an aja bs bawa pulang. Kunjungi Pameran di Robinson atau hub. 0823.7205.9558/0858.4033.3524. RKE BISNIS CENTER “Tiket Peawat”, Tiki, Tko Buku Anak, Jl. Sultan Agung Blok Y No. 23 Way Halim (Cp. Dian 0823.7176.0084).

UMROH PT BUNDA ASRI LESTARI Travel – Umroh hemat Desember 2015 hrg mulai $ 1.850 Kuota terbts Jl. Teuku Umar No. 90 E Kedaton. CP; Diana 0811.7958.38, Indra: 0813.7320.0766. PT DMS TRAVEL– UMROH STLH HAJI $1.750, PENDAFTARAN SEBELUM RAMADHAN DISCOUNT $ 50, JL. TEUKU UMAR NO. 21 B KEDATON, CP. NISA 0721.772972, AGUS 0812.7257.2221. ALBILAD UNIVERSAL: harga promo bayar Oktober lunas 1900 USD tempat terbatas 50 jamaah: Jl. P.Antasari No. 14 Kali Balau (Cucian mobil water castle) Jl. Sriwijaya No. 11 D Enggal (0812.7285.884)

PROPERTY MEBEL

LAMPUNG POST

OTOMOTIF Tanah SHM di Gisting Atas : tanah kebun 37.770 m2 (Blok 23) , Mata Air 2.430 m2 (Blok 15), tanah pinggir jalan raya Gisting 740 m2 (Blok 20) , Hub/Sms 0823 7394 9166 D ijual cpt tnh di Jl. Iman Bonjol, Metro, SHM, Ls. 337 m2 (17x20), cck utk kos2an, nego, Hub. 0857.7169.4323

CV GRAHA OPERATIONAL PROPERTY KAVLING (GOPEK) jual tnh kav uk. 10 X 15 m2 di areal kta bru Bandar Negara Lampung, hrg promo Rp 25 Jt-an, siap bngn area strtgs. Hub. Bpk. Muhadi, HP.0813.6965.3005. Tanah kavlingan siap bangun, dkt Pemda Pesawaran, hrg. 135rb/m, 150-300 m, Cp. 0896.2366.8744

Jual Tnh Kav, Ls. 150 m2, 35 jt angs 0 % SIAP BNGUN, TRM shm, tdk ada biaya tmbhn apapun Hub. Dara Waruli 0852.7993.3375

Dijual kavlingan (TP) Ls. 805 m2 (+ 27x30) SHM, Jl. Way Seputih No. 9 A Pahoman, Bdl, Hub. 0812.7979.4444 Jual tanah kavling Desa Banjar Agung 5 km dari Kampus ITERA, terima SHM. Hub. 0813.6929.7617.

LINE CAR AUDIO work js utk audio mbl,Kc flm,Cstm mbl,Jok pres,dll dgn hrg brsaing, Jl. P. Antasari No. 118 Sukarame Telp. 0813.7934.3853

MOBIL DISEWAKAN CV. SRIKANDI lngkap & nyaman, Alphard, Camry, Mercy,Fortuner, Pajero Sport, Double Cabin, Innova, Avanza, Bus Wisata, Elf. Hub.081369695051/0821-82032964.

MOBIL PENGANTIN

TANAH KAVLING Tnh kav dkt rncana kntor Gubernur & ITERA, Cash/Kredit, DP Ringan, PT. SINAR MULYA INTI 07218013290 / 0813.6919.7602

AUDIO

Perumahan Jaya Permai B.08 Jl. Morotai Lt/ Lb 150/90 m2, SHM,4 KT,Air Jet Pump, Lstrik 2.000wat, Hub. 0812-7941056 / 0856-58972290

Elegant, Nyaman, MercyE200, Camry, Honda Accord, Alphard, abadikan moment istimewa anda dgn mnggunakn mbl pngntin kami. Hb.0813.6969.5051/0821-82032964

POWER STERING AWING MOTOR. Service/pasang power stering semua jenis mobil, Jl. Sultan Agung jalur 2 Way Halim. Hub. 0896.3163.3102, 0852.6956.6067.

LANGGENG PROPERTINDO. Jual kavling kredit siap bangun DP ringan angsuran terjangkau lokasi Kodya & Lam-Sel. Hub. Bpk. Karel Teguh, 0821.8530.7711. Dijual kavlingan (TP) L. 1.005 m2 (+ 20x51 m) SHM, Jl. Jend. Sudirman No. 120 B, B.Lampung Hub. 0812.7310.4870.

Dijual Avanza G‘2011, BE Kodya, Pjk baru, Merah Metalik, Hub. 0823.0739.6778

SERVICE BUDI AUTO SERVICE mnrma Tune Up,Engine Diagnosis,Scaning Timing Ignition,ABS-SRS Airbag,Oil/ Brake reset,Steering angle sensor,Remote Immobilizer Jl. Sultan Agung No. 27 Way Halim 0812.7943.961/0813.6992.6494 IN AUTO 22 js crbon clean,Cci lmp,scning ecu,msn kki2,Cstm projcktor,Mdfksi,dll Jl. Morotai Gg. H. Aliun No. 3 Sukarame, Hub. 0821.8518.7776

VARIASI MOBIL CARISCO VARIASI mnrm kc flm, Audio mbl, Alarm mbl,Cntrl lock,Pwr wndow dll, Jl. Sultan Agung jlr 2 Way halim smping RM Puspa Minang 3 Hub. 0821.84890747/0857.68087476. BANDUNG MODERN VARIASI MOBIL mgrjkn flafon mbl,Jok ptn,Srng jok,Kc flm,Krpet dsr prdm,Cci lmp,Audio,dll. Jl.Gatot Subroto 139 Garuntang (dibawah Novotel Hotel). Hub. 0812.7206.1144.

Pajero thn. 2012, wrn. Putih, siap pakai, Hrg. Nego, Hub. 0811.792958

Dibutuhkan Sales Marketing minimal SMA/sederajat memiliki sepeda motor. Lamaran langsung kirim ke Princes Jl. A. Yani No. 6 (walk interview). Dicari Agent Penjulan CD Interaktif, modal kecil, mudah jual produk. Dibutuhkan u semua anak usia dini penghasilan s/d 17 Jt/ bln. Hub.0821.1230.1369. Mmbtuhkn 2 pria utk Kbrshn Tmn & Asrma, Lmrn lgsng via cap pos kpl Madrasah, Cantumkn No. Hp Pelamar, Jl. Endro Suratmin, Tlp. 0721-706448

20


±

±

CMYK

±

DAERAH

Selasa, 7 Juli 2015

LAMPUNG POST

21

selintas

Pemkab Lamsel Gelar Operasi Pasar SETELAH menggelar operasi pasar murah (OPM) di Kecamatan Merbaumataram, Kamis (2/7) lalu, Pemkab Lampung Selatan melalui Dinas Perdagangan dan Pasar kembali menggelar OPM di Kecamatan Penengahan, Selasa (7/7). Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Setkab Lampung Selatan Erlan Murdiantono menyatakan pada OPM yang akan dilaksanakan di Penengahan akan dijual berbagai kebutuhan bahan makanan pokok dan elpiji dengan harga di bawah harga eceran pasar. “Dalam OPM ini semua dinas terkait di lingkup Pemkab Lampung Selatan terlibat, terutama Dinas Perdagangan dan Pasar dan Badan Ketahanan Pangan (BKP). Bahkan, Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura,” ujar dia, ketika dihubungi, Jumat (3/7) malam. Erlan menjelaskan OPM ini dilaksanakan sebagai upaya menjaga stabilitas harga sembako pada bulan suci Ramadan dan menjelang Idulfitri 1436 Hijriah. OPM didukung Bulog Kalianda, PT Bumi Waras, PTPN 7, PT Indomaret, dan PT Suara Migas. Sembako yang dijual pada OPM lengkap, seperti cabai, bawang, telur ayam ras, daging ayam, dan daging sapi. (TOR/D2)

±

±

Sisa APBD Lamtim 2014 Capai Rp98 Miliar

n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

PILKADES SERENTAK. Usai melakukan pencoblosan di TPS Desa Sidorejo, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, pemilih mencelupkan tinta di jari sebagai tanda sudah mencoblos, Senin (6/7). Pilkades serentak dilakukan di 67 desa se-Lampung Selatan dan berlangsung kondusif.

Pilkades Serentak di Lamsel Kondusif Pilkades di Kecamatan Ketapang yang digelar di empat desa, dua calon petahana kembali terpilih. AAN KRIDOLAKSONO

P ±

ELAKSANAAN pemi­ lihan kepala desa (pilkades) serentak 2015 gelombang pertama di Lampung Selatan, Senin (6/7), berjalan kondusif. Ribuan warga di 67 desa antusias mengikuti pilkades hingga penghitungan suara selesai. Pilkades di Kecamatan Ke­ tapang yang digelar di empat desa, dua calon petahana kembali terpilih. Keempat desa yang melaksanakan pilkades adalah Desa Kemu­ kus, Tridarmayoga, Lebung­ nala, dan Way Sidomukti. Dua calon petahana dari Desa Kemukus dan Tridar­ mayoga kembali terpilih. Se­ dangkan Sumari, calon pe­ tahana dari Lebungnala yang hanya mengantongi 407 suara, harus tersingkir dari calon lain, Ajun Wiyono, yang unggul de­ ngan memperoleh 468 suara. Di Desa Way Sidomukti, Ahmad Juhri unggul dari dua calon lainnya. Ia terpilih sebagai kepala Desa Way Sido­ mukti menggantikan orang tuanya, Muktarudin, yang menjabat sebagai pjs. Kades

Way Sidomukti. Camat Ketapang Darsito me­ ngatakan pilkades serentak yang dilaksanakan berdasar­ kan Peraturan Bupati Nomor 18 Tahun 2015 berjalan aman dan lancar. “Tidak ada hambatan, semua berjalan aman dan lan­ car,” kata dia, kemarin. Dari Kecamatan Katibung, untuk pertama kali dalam se­ jarah Desa Tanjungratu akan dipimpin kades perempuan. Batalena, satu-satunya calon kades perempuan, mampu mengungguli rivalnya pada pilkades desa tersebut. Dia berhasil meraih 1.458 suara, sedangkan lawannya, Buari, hanya mendapatkan 1.157 suara dan Herwansyah (720). Sementara suara tidak sah mencapai 44 suara. “Saya berharap persaingan selama ini diakhiri karena pilkades sudah selesai,” kata Camat Ka­ tibung Hendra Jaya, kemarin.

Tak Ada Kendala Ketua Panitia Pilkades Ka­ bupaten Lamsel Firman Mun­ tako, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (6/7), menga­ takan pelaksanaan pilkades serentak di 67 desa dari 16

kecamatan berjalan sukses, lancar, aman, dan kondusif. “Saya bersama beberapa tim pilkades tingkat kabupaten se­ cara langsung turun ke lapang­ an untuk memantau proses pemungutan suara. Ada empat kecamatan yang kami datangi langsung, yakni Desa Bakau­heni, Kecamatan Bakauheni; Desa Way Sidomukti, Kecamatan Ketapang; Desa Bandaragung, Kecamatan Sragi; dan Desa Palasaji, Kecamatan Palas,” kata Asisten I Bidang Pemerintahan Sekkab Lamsel itu. Firman mengatakan Pem­ kab mengapresiasi semua pihak penyelenggara pilkades dan masyarakat dalam me­ nyukseskan pelaksanaan pesta demokrasi tingkat desa serentak itu. Diketahui, Jum­ lah mata pilih yang hadir di setiap tempat pemungutan suara (TPS) mencapai 70%. “Hampir di semua TPS ramai dan dipenuhi mata pilih yang ikut meramaikan pilkades. Untuk itu, kami berharap calon kades yang dipilih dapat men­ jaga amanah dari masyarakat­ nya masing-masing. Mudahmudahan calon kades yang terpilih dapat memimpin dan membuat perubahan di de­ sanya,” kata dia. (*2/USD/D1) aankridolaksono@lampungpost.co.id

±

n LAMPUNG POST/AGUS SUSANTO

TIDUR SAAT RAPAT. Anggota DPRD Lampung Timur tertidur saat mengikuti Rapat Paripurna Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten Lamtim Tahun Anggaran 2014 di gedung setempat, Senin (6/7). Dalam rapat tersebut dari 50 anggota hanya 37 yang hadir.

Pemberhentian Wali Kota Metro Diparipurnakan USULAN pemberhentian Wali Kota Metro Lukman Hakim yang masa jabatannya akan berakhir 2015, dibahas dalam sidang Paripurna DPRD, di gedung Dewan setempat, Senin (6/7). Usulan pemberhentian itu ber­ dasar Surat Gubernur Lampung Nomor:132.18/1610/02.2015 tentang Usulan Pemberhentian Bupati/Wakil Bupati atau Wali Kota/Wakil Wali Kota yang masa jabatan berakhir di 2015. Surat tersebut dibacakan langsung Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Metro Susetyo. Susetyo menjelaskan berdasar Pasal 78 Ayat (2) huruf a dan Pasal 79 Undang-Undang (UU) Nomor 8 Tahun 2015 ten­ tang Perubahan Atas UndangUndang Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti UU No­ mor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota menjadi UU. Menurut dia, dengan berakhir­nya masa jabatan bu­ pati/wali kota dan wakil bupati/ wakil wali kota sebagai imp­

likasi pelaksanaan pemilukada serentak pada 9 Desember 2015, perlu dilakukan proses pember­ hentian kepala daerah. “Dalam rangka tertib administrasi pem­ berhentian bupati/wali kota dan wakil ­bupati/wakil wali kota diusulkan dengan surat pimpinan DPRD kabupaten/kota kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur sebagai wakil Pemerintah Pusat, yaitu dengan melampirkan surat keputusan DPRD tentang pemberhentian kepala daerah,” kata dia. Sebelumnya, saat menyampai­ kan laporan keterangan pertang­ gungjawaban (LKPj) akhir masa jabatan di gedung DPRD Metro, Wali Kota Metro Lukman Hakim menyerahkan penilaian kiner­ janya selama menjadi kepala daerah kepada masyarakat. “Me­ tro relatif mengalami kemajuan. Hal itu tidak terlepas dari peran masyarakat. Dalam melaksana­ kan tugas, pastilah ada kekurang­ an atau belum terwujud. Tidak ada gading yang tak retak. Untuk itu, saya minta maaf,” kata Luk­ man. (OGI/CAN/D1)

SKPD Tanggamus Diminta Ajukan DAK KEPALA satuan kerja perang­ kat daerah (SKPD) di lingkung­ an Pemerintah Kabupaten Tanggamus diminta segera membuat proposal pengajuan kegiatan fisik dana alokasi khusus (DAK) 2016. Jika tidak segera mengajukan, mereka tidak akan mendapatkan DAK pada tahun depan. D e m i k i a n d i s a mp a i k a n Kepala Badan Perenca­ naan Pembangunan Daerah (Bappeda) Tanggamus Hen­ dra Mega Wijaya didampingi Kepala Bidang Data Doni Sangaji di ruang kerjanya, Senin (6/7). Ia menjelaskan pada ta­ hun sebelumnya Pemerin­ tah Pusat menggelontorkan dana terlebih dulu, kemudian satuan kerja (satker) baru m e n ya m p a i k a n p r o p o s a l rencana kegiatan. Ia pun

berharap proposal DAK 2016 tersebut sudah diserahkan kepada Bappeda paling lam­ bat tiga hari ke depan atau 10 Juli 2015. Sebab, proposal pengajuan DAK harus ditan­ datangani Bupati Tanggamus Bambang Kurniawan. Setelah ditandatangani, ke mu d i a n d i s e r a h k a n ke Kementrian Keuangan mela­ lui Bappeda. Untuk itu, pihaknya meminta sebelum 8 Juli proposal sudah siap dan bisa diserahkan tepat waktu. Hendra mengaku sudah me­ nyampaikan imbauan tersebut kepada masing-masing satker. “Harapan kami, penyusunan proposal rencana kegiatan dari DAK oleh satker dapat selesai secepatnya dan sesegera mung­ kin kami ajukan ke pusat,” kata Hendra. (SUL/D2)

Warga Katibung Berharap Berkah Kemarau BAGI sebagian warga Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, kemarau merupakan kendala dalam menikmati kehidupan se­ hari-hari karena mereka meng­ alami kesulitan untuk mendap­ atkan air bersih sebagai kebu­ tuhan sehari-hari. Namun, di sisi lain, kemarau juga ditunggu kedatangannya dan menjadi harapan akan membawa berkah dengan berkembangnya tanam­ an, seperti duku, durian, dan rambutan. Jika hal ini terjadi,

±

warga juga akan memetik hasil­ nya yang lumayan untuk me­ nambah isi kocek mereka. “Memang kemarau me ­ nimbulkan kesulitan bagi kami untuk mendapatkan air bersih karena sumur tadah hujan ikut kering, tetapi kemarau juga be­ rarti harapan,” ujar Abdul Rah­ man, warga sekitar, kemarin. Menurutnya, kemarau yang berlangsung lebih kurang tiga bulan dapat merangsang timbulnya bunga pada buah-

CMYK

buahan tahunan. Hal ini akan diikuti dengan berputik dan berbuahnya tanaman tersebut dan ini hanya terjadi sekali dalam satu tahun. “Pernah dan bahkan sering terjadi ber­ tahun-tahun tanaman tersebut tidak berbuah lantaran tidak ada kemarau,” kata Rahman. Meski demikian, kemarau yang terlalu lama juga membawa dampak tidak baik bagi pertum­ buhan generatif tanaman buahbuahan tersebut karena akan

memengaruhi kualitas biji, seh­ ingga produktivitasnya rendah. “Pernah durian tidak ma­ nis dan daging buahnya tipis sehingga bijinya kelihatan, rambutan bantat. Demikian juga duku, buahnya kecil-kecil dan keras sehingga tidak enak dikonsumsi,” ujar Rizal, se­ orang pemilik kebun durian. Pada sisi lain, musim yang terlalu lama juga kurang nilai ekonomisnya. Pada tahun lalu, ketika rambutan berbuah leb­

±

at, banyak yang tidak di­petik dan dibiarkan ranum dan jatuh. Hal ini terjadi lantaran semua pohon rambutan ber­ buah dan setiap rumah juga mempunyai pohon tersebut. “Dengan harga hanya Rp1.500/kg, banyak rambutan dibiarkan begitu saja tanpa dipetik dan dipanen karena se­ cara ekonomis tidak mengun­ tungkan. Akhirnya, tanaman tersebut menjadi mubazir,” kata Rizal. (USD/D2)

ANGGARAN Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Lampung Timur 2014 mendapatkan sisa lebih perhitungan anggaran (silpa) mencapai Rp98,6 miliar dari pendapatan daerah sebesar Rp1,5 triliun. Hal itu disampaikan Sekretaris Kabupaten Lamtim Almaturidi, saat mewakili Bupati Lamtim Erwin Arifin dalam rapat paripurna Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2014 di gedung DPRD Lamtim, kemarin. Hadir Ketua DPRD Lamtim Ali Johan Arif dan 37 anggota Dewan. Adapun realisasi pendapatan anggaran 2014 sebesar Rp1,55 triliun, terdiri dari Rp83,13 miliar yang bersumber dari pendapatan asli daerah dan Rp1,4 triliun bersumber dari pendapatan transfer dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi. Selanjutnya realisasi yang dibelanjakan Rp1,51 triliun, terdiri dari belanja operasional Rp1,29 triliun, belanja modal Rp213 miliar, belanja tak terduga Rp450 juta, belanja transfer Rp112 juta. ”Kesimpulannya, anggaran belanja 2014, Lampung Timur mendapatkan silpa Rp98,600 miliar,” kata Almaturidi. (GUS/D2)

PWI Perwakilan Lamsel Buka Bersama PERSATUAN Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Lampung Selatan (Lamsel) menggelar buka bersama di Sekretariat PWI setempat, Senin (6/7). Ketua PWI Perwakilan Lamsel Muslim mengatakan buka bersama ini bertujuan mempererat tali silaturahmi antarawartawan di kabupaten setempat. “Momen ini sebagai ajang silaturahmi sesama wartawan. Meskipun pelaksanaan buka bersama dilakukan secara sederhana, alhamdulillah bisa kami laksanakan,” kata dia. Ia menjelaskan bulan suci Ramadan yang datang tiap tahun sekali merupakan momen untuk saling memaafkan antarsesama manusia, terutama antarumat beragama. “Jadi, saling maaf-memaafkan tidak hanya saat Lebaran. Tapi, momen ini pun bisa dijadikan momentum untuk saling memaafkan antara kita,” ujarnya. Hadir dalam buka bersama para pengurus dan anggota PWI Perwakilan Lamsel serta penceramah Ustaz Syekh Abdul Muin. Dalam tausiahnya, Ustaz Syekh Abdul Muin meminta kepada para wartawan yang melaksanakan ibadah puasa agar bisa mengkhatamkan Alquran. (TOR/D2)

±

DPRD Lamteng Panggil Kembali PT GGPC KOMISI I DPRD Lampung Tengah (Lamteng) hari ini kembali memanggil manaje­ men PT Great Giant Pineap­ ple Corp (GGPC) serta Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsosnaker­ tans) setempat terkait 50 karyawan bagian kebun yang tidak menerima tunjangan hari raya (THR). Panggilan pertama pekan lalu (2/7), PT GGPC beralas­ an undangan diterima te­ pat pada hari surat tersebut sampai ke perusahaan. Itu pun dititipkan melalui salah satu petugas keamanan per­ usahaan. Dinsosnakertans Lamteng juga tidak memberi­ kan jawaban pasti. Anggota Komisi I DPRD Lamteng, Sumarsono, yang

m e n e r i m a l a n g su n g p e ­ ngaduan 50-an karyawan PT GGPC tidak menerima kupon T H R m e n g a k u p i h a k nya sudah menghubungi salah satu staf Human Resources Development (HRD) per­ usahaan. “Intinya me­r eka (HRD, red) meminta ke-50 karyawan itu untuk meng­ hadap ke HRD. Saya tan­ ya menghadap mau apa, dikasih THR atau dipecat,” ujar Sumarsono di ruang kerjanya, kemarin (6/7). Ia menjelaskan jika ke50 karyawan tersebut di­ m i nt a m e n g h a d a p a k a n diberikan THR, pihaknya yang akan mengantarkan. “Kalau mau dikasih THR s aya a nt a rkan me r e k a, ” kata dia. (DRA/D2)

Pemkab Lamtim Tidak Terima CPNSD pada 2015 PEMKAB Lampung Timur me­ mastikan pada 2015 tidak akan membuka penerimaan calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) baru. Kepastian itu menyusul diterimanya salin­ an Surat Edaran (SE) Men­ teri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan dan RB) No.B/2163/M. PAN-RB/06/2015, tanggal 30 Juni 2015, tentang Penundaan Pe­ nambahan Pegawai ASN 2015. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Lamtim Nur Syamsu, melalui Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan Pegawai Sis Dwiyanto, menjelaskan pada 2015 pemerintah memang di­ wacanakan tidak ada peneri­ maan pegawai. Akiabt dari be­ lum ada kepastian, Kemenpan dan RB tetap meminta data hasil penghitungan analisis jabatan (anjab) dan analisis

±

beban kerja (ABK). Data an­ jab dan ABK itu merupakan data riil kebutuhan pegawai dan merupakan dasar dalam mengajukan usulan formasi penerimaan CPNS atau ASN. Untuk itu, kata Dwiyanto, Pemkab Lamtim melalui BKD setempat beberapa bu­ lan lalu tetap mengajukan hasil anjab dan ABK yang diminta. Hal itu dilakukan ka­ rena memang Lamtim masih kekurangan PNS. Kekurangan itu terdiri dari formasi tenaga struktural/teknis sejumlah 674 orang, formasi tenaga guru (658), dan formasi tenaga kesehatan (1.027). “Hasil penghitungan anjab dan ABK itu merupakan hasil nyata, hasilnya adalah Lamtim hingga pertengahan 2015 masih kekurangan PNS atau ASN yang jumlahnya mencapai 2.359 orang,” kata dia. (JON/D1)

±


±

±

CMYK

DAERAH

selasa, 7 julI 2015

±

±

± LAMPUNG POST

Pemkab Lampura dan Kodim Lambar Siap Menggelar Pasar Murah PEMERINTAH Kabupaten Lampung Utara menggelar pasar murah Ramadan hari ini (7/7). Pasar murah akan digelar selama tiga hari di depan eks Makam Pahlawan Kotabumi. Dalam kegiatan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok selama Ramadan dan menjelang Lebaran akan dijual beras, gula, minyak, telur, terigu, dan lain-lain. “Kami sudah siap menggelar pasar murah,” kata Kabag Perekonomian Lampura Sinar Barkah, Senin (6/7). Menurut Barkah, kegiatan pasar murah Ramadan diperuntukkan masyarakat biasa yang bukan berstatus PNS. Hal itu sesuai instruksi Bupati Agung Ilmu Mangkunegara. “Kami sudah menyiapkan 30 stan jualan yang akan menjajakan kebutuhan masyarakat,” kata dia. Dia juga menjelaskan kebutuhan pokok yang dijual lebih murah Rp1.500—Rp2.000 dibandingkan harga pasaran. Tapi, warga tidak boleh membeli dengan berulang-ulang. Sementara itu, Kodim/0422 Lampung Barat juga menggelar pasar murah hari ini (7/7) di Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balikbukit. Sebanyak 1 ton gula yang disiapkan untuk dijual dengan harga sekitar Rp11.500 per kilogram. Dandim 0422/Lambar Letkol Inf Iskandar mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Koperindag) setempat terkait teknis pelaksanaan pasar murah gula murah. “Besok (hari ini) tepat hari pasaran. Kami sudah siap menggelar pasar murah,” ujarnya. Iskandar juga mengatakan panitia telah menyediakan stok sebanyak 1 ton gula dalam bentuk kemasan dan siap dijual dengan harga jauh lebih murah dibandingkan harga pasar. Gula berasal dari Korem 043/Garuda Hitam. “Untuk bazar kali ini, kami disiapkan 1 ton gula,” kata dia. Menurut Dandim, digelarnya pasar murah gula itu sebagai upaya TNI untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat sekitar, sebagaimana tertuang dalam kemanunggalan TNI dengan rakyat. (CK5/RIP/D1)

Khamamik Nilai Mesuji Sudah Darurat Narkoba

n

LAMPUNG POST/DOKUMENTASI DPRD TUBA

TINJAU PERSIAPAN MUDIK. Ketua DPRD Tulangbawang Winarti bersama Bupati Tulangbawang Hanan A Rozak dan Wabup Heri Wardoyo saat meninjau persiapan arus mudik di jalan lintas timur, Menggala, Senin (6/7). Pada kesempatan itu, Kapolres Tuba AKBP Agus Wibowo memaparkan kesiapan anggotanya dalam menghadapi Idulfitri.

Pemkab-Anggota Polri Siap Melayani Pemudik Posko mudik yang disiapkan akan beroperasi pada H-7 hingga H+7 Lebaran. Setiap posko akan ditempatkan tiga tenaga medis dan ambulans. JUWANTORO

P

OSKO mudik di se jumlah daerah di Lampung yang dilalui jalur mudik mulai dipersiapkan. Di Lampung Selatan, Dinas Kesehatan setempat mulai mendirikan posko mudik pada Jumat (10/7). Posko mudik Idulfitri 1436 Hijriah akan didirikan di 15 titik di sepanjang jalan lintas Sumatera (Jalinsum), mulai dari Kecamatan Bakauheni sampai Kecamatan Natar. “Ya, saat ini kami sedang rapat membahas pendirian posko mudik Lebaran,” kata Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan (Kasi Yankes) Dinkes

Lamsel Ana Arina, ketika dihubungi via ponselnya, Senin (6/7). Menurut Ana, posko mudik yang disiapkan Dinkes akan beroperasi pada H-7 hingga H+7 Lebaran tahun ini. Setiap posko akan ditempatkan tiga personel yang akan bekerja dalam satu sif. Mereka terdiri dari dokter, perawat, dan sopir. “Obat-obatan dan ambulans dari masing-masing puskesmas sudah kami siapkan.” Sementara itu, Polres Way Kanan menyiapkan tiga posko menjelang mudik Lebaran dalam Operasi Ketupat 2015. Kapolres Way Kanan AKBP Harseno, melalui Kasat Lantas AKP Made Sudastra, mengatakan pihaknya akan menggelar Operasi Ketupat mulai Kamis (9/7). “Posko pelayanan berada di rest area, dua posko pengamanan berada terpisah, yaitu satu di Kampung Gunungkatun, Kecamatan Baradatu, dan di Kampung Way Tuba,

Kecamatan Way Tuba, yang berbatasan dengan Sumatera Selatan,” kata dia. Persiapan ini dilakukan untuk meminimalkan dan menekan jumlah kecelakaan saat arus mudik Lebaran, sekaligus memberikan rasa aman bagi pengendara yang melinta di jalur mudik Way Kanan.

Kami mengharapkan pemudik bisa terlayani dengan baik. Rapat Koordinasi Pengaman sendiri dilakukan di sepanjang jalan lintas tengah (Jalinteng) Sumatera yang melintas di Kabupaten Way Kanan hingga perbatasan Bukitkemuning, Lampung Utara, sampai Martapura, OKU Timur, Sumatera Selatan. Dalam rapat bersama P e m k a b T u l a n g b awa n g ,

Kapolres Tuba AKBP Agus Wibowo memaparkan kesiapan anggotanya dalam menghadapi Idulfitri. Menurutnya, pengamanan oleh jajaran kepolisian telah disiagakan di seluruh wilayah Tuba guna mendukung kelancaran arus mudik dan arus balik. Serta, keamanan para pemudik dan situasi kamtibmas. “Selain itu, telah disiapkan lima posko pengamanan di sepanjang jalur mudik yang melibatkan banyak unsur,” kata dia, kemarin. Sedangkan Pemkot Metro mengharapkan semua posko mudik memberikan kenyamanan, kelancaran, dan pelayanan terbaik bagi pengguna jalan. “Kami mengharapkan pemudik bisa terlayani dengan baik, begitu juga masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan,” kata Asisten II Sekkot Metro Prayetno, Minggu (5/7). (*4/CAN/UNA/D1) juwantoro@lampungpost.co.id

RAPBDP, Pendapatan Tubaba Naik 15,95%

±

PENDAPATAN daerah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) pada APBD Perubahan 2015 ditargetkan naik sebesar 15,96 persen dari Rp721,3 miliar menjadi Rp836,3 miliar. Kenaikan itu disepakati Pemkab dan DPRD Tubaba saat penandatanganan MoU KUA-PPAS dalam sidang paripurna Dewan, Senin (6/7). Dalam kesepakatan itu, pendapatan daerah yang mengalami kenaikan adalah dana perimbangan. Semula dana perimbangan dalam APBD ditargetkan Rp542,8 miliar menjadi Rp641 miliar (18,10 %). Lain-lain pendapatan yang sah dari Rp156,3 miliar menjadi 173 miliar (10,74 %). Sedangkan pendapatan asli daerah tidak mengalami kenaikan, yakni diproyeksikan Rp22,2 miliar. Untuk belanja daerah yang semula diproyeksikan Rp739,4 miliar naik menjadi Rp912,7 miliar (23,43%). Belanja itu terdiri dari belanja langsung yang semua Rp327,3 miliar menjadi Rp346,7 miliar. Sedangkan belanja langsung dari Rp412,1 miliar menjadi Rp565,9 miliar (37,33%). Selanjutnya penerimaan pembiayaan daerah yang semula Rp32,6 miliar naik menjadi Rp90,8 miliar. Sedangkan pembiayaan daerah tidak mengalami perubahan,

±

22

yakni Rp14,5 miliar. Penyampaian RAPBD Perubahan 2015 disampaikan Wakil Bupati Tubaba Fauzi Hasan. Selain menyampaikan RAPBD Perubahan, dalam sidang paripurna tersebut ditandai dengan penandatanganan MoU KUA-PPAS untuk APBDP 2015. Bahkan, dalam kesempatan yang sama, seluruh fraksi di DPRD Tubaba langsung menyampaikan pandangan umum dan dilanjutkan dengan jawaban bupati. Dalam pandangan umum, sejumlah fraksi memberikan apresiasi kepada Bupati atas naiknya pendapatan daerah tersebut. Kenaikan signifikan terjadi pada empat SKPD, yakni Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan, dan Badan Pemberdayaan Masyarakat Pemerintah Tiyuh dan Kelurahan. “Kami mendukung langkah-langkah Pemkab untuk meningkatkan pendapatan daerah. Kami menilai kenaikan pendapatan dalam RPABD Perubahan ini salah satu prestasi yang patut diacungkan jempol, seperti bertambahnya alokasi DAK mencapai Rp108 miliar,” kata juru bicara F-Golkar NasDem Bersatu, Gunawan, kemarin. (MER/D1)

CMYK

BUPATI Mesuji Khamamik menilai wilayahnya sangat darurat narkoba. Selain itu, senjata api rakitan juga banyak beredar di Mesuji. Menurut dia, banyak kasus kekerasan di Mesuji melibatkan narkoba dan senjata api. “Dari kasus pembunuhan Awa (40) kemarin, terbukti ditemukan banyak alat pengisap sabu-sabu. Korban juga mati karena ditembak senjata api rakitan. Dua masalah ini harus dengan segera diselesaikan,” kata Khamamik, di kantornya, Senin (6/7). Selain itu, kasus pencurian dan penguasaan lahan PT Barat Selatan Makmur Investindo (BSMI) juga harus diselesaikan. Jika tidak, kata dia, akan menjadi bom waktu yang suatu saat akan kembali terulang. “Sawit BSMI adalah akar dari permasalahan. Kedua belah pihak yang bertikai kemarin itu memperebutkan wilayah dan sawit curian BSMI. Tangkap para pencuri, penadah, juga para pelakunya. Saya yakin Mesuji akan kondusif. Jika

kedua masalah tersebut terus terakumulasi, jangan harap Mesuji bisa kondusif,” kata Khamamik. Di sisi lain, sumber Lampung Post mengatakan narkoba adalah sumber utama segala kasus kriminal di Mesuji. “Lahan di PT BSMI dikuasai beberapa kelompok. Salah satu kelompok yang bertikai kemarin memanfaatkan narkoba sebagai umpan,” kata sumber Lampost itu. Menurut dia, warga yang bertikai menyuplai narkoba ke salah satu kelompok . Konsekuensinya adalah penyitaan lahan garapan jika mereka tidak mampu membayar narkoba tersebut. Hasilnya, keributan kemarin yang menewaskan Awa dari kelompok Likin dan Lubis. “Situasi semakin tidak kondusif ketika Likin dan Lubis melakukan penembakan ke Desa Kagungandalam. Hal ini harus segera diselesaikan, jangan sampai menimbulkan korban jiwa lebih banyak lagi,” kata warga yang meminta identitasnya dirahasiakan ini. (CK6/D1)

±

selintas

Dinkes Lampura Siagakan 14 Dokter PERSIAPAN menghadapi arus mudik Lebaran, Dinas Kesehatan (Dinkes) Lampung Utara menyiagakan 14 dokter di lima titik pos pengamanan (pospam) di sepanjang jalan lintas tengah (Jalinteng) Sumatera. Sekretaris Dinkes Lampura M Na’iim, di ruang kerjanya, Senin (6/7), mengatakan 14 dokter yang disiagakan itu berasal dari 14 puskesmas yang tersebar di sepanjang Jalinteng. “Sudah kami siapkan,” kata dia, kemarin. Tim tenaga medis yang berjaga selama 24 jam meliputi dokter, paramedis, ambulans, dan sopir. Mereka akan ditempatkan di lima titik pospam yang terletak di pintu masuk Kecamatan Blambangan Pagar, Simpang Propau, dan di depan SPBU Yusuf, Kelurahan Kelapatujuh, Kecamatan Kotabumi. Kemudian, di Simpang Gunungangger, Kecamatan Kotabumi Selatan; Simpang Way Rarem, Kecamatan Abungkunang; dan Kecamatan Bukitkemuning. (YUD/D1)

±

Petani Dibantu Pompa Air PEMKAB Lampung Utara akan menyediakan 72 unit pompa air untuk mengantisipasi kekeringan di areal persawahan petani di 23 kecamatan di daerah itu. “Guna mengantisipasi kekeringan pada sawah masyarakat se-Lampung Utara, hal ini perlu dilakukan. Mengingat, mayoritas areal persawahan pada 23 kecamatan di daerah ini berupa sawah tadah hujan,” kata Asisten II Pemkab Lampura Fahrizal Ismail, didampingi Kepala Dinas Pertanian Sofiyan, Senin (6/7). Fahrizal juga mengatakan pihaknya sedang mendata areal persawahan yang telah mengalami kekeringan. “Besok (hari ini), kami akan menggelar rapat untuk membahas kekeringan yang terjadi pada areal persawahan. Rapat koordinasi itu akan digelar di kantor Dinas Pertanian,” ujar dia. Menurut dia, pihaknya sudah sejak lama mempersiapkan atau mengantisipasi musim kering dengan berbagai pola penerapan budi daya pertanian. Tujuannya, agar sawah petani mendapatkan asupan air menggunakan pompa air dan lainnya. (ANT/D1)

Pemkab Utamakan 5 Program Pembangunan

n

LAMPUNG POST/MERWAN

MOU KUA-PPAS. Wakil Bupati Tulangbawang Barat Fauzi Hasan menandatangani MoU KUA-PPAS APBDP 2015 bersama Ketua DPRD Tubaba Busroni dalam sidang paripurna Dewan, Senin (6/7).

Raskin Juni-Juli Mulai Dibagikan GUNA menghadapi Idulfitri, Pemkab Lampung Barat meminta pihak kecamatan dan aparat kelurahan/pekon di kabupaten itu segera melakukan pendistribusian beras untuk warga miskin (raskin). Kepala Bagian Ekonomi Pemkab Lambar Hipni, Senin (6/7), mengatakan surat perintah alokasi (SPA) untuk Juli telah dikirim pada akhir Juni lalu. “Kami sudah kirim SPA Juli pada Juni lalu. Kini, bagi kelurahan atau pekon yang belum mendistribusikan raskinnya, diharapkan segera menebusnya,” kata Hipni. Pendistribusian raskin Juni dan Juli, ujar dia, itu diseren-

takkan guna membantu warga tidak mampu menghadapi kebutuhan Lebaran. Ditanya apakah ada raskin ke-13, Hipni belum bisa menjelaskan ada atau tidak, apalagi tahun anggaran 2015 masih berjalan. “Kalau soal itu, kami masih menunggu kepastian dari pihak provinsi. Kami belum bisa mengatakan ada atau tidak seperti tahun lalu. Kita tunggu saja informasi dari provinsi,” kata dia. Sementara itu, Pemkab Lambar mulai hari ini (7/7), akan membagikan ribuan paket sembako senilai Rp100 ribu kepada warga kurang mampu secara gratis. Pembagian akan

±

dimulai dari Kecamatan Balikbukit sebanyak 500 paket. Pendistribusian paket sembako akan dilaksanakan Pemkab bekerja sama dengan TP PKK Lambar yang akan dipusatkan di Gedung PKK Liwa. Bantuan paket sembako itu juga guna membantu masyarakat kurang mampu dan pegawai golongan rendah dalam memenuhi kebutuhan menjelang Lebaran. Sementara itu, pembagian paket sembako untuk pegawai Pemkab Lambar yang berpenghasilan rendah termasuk tenaga harian lepas akan didistribusikan melalui kantor masing-masing. (ELI/D1)

PEMKAB Lampung Barat memprioritaskan lima program pembangunan pada 2016, yaitu pembangunan infrastruktur dasar, pembangunan ketahanan pangan yang mantap dan berkelanjutan, serta percepatan dalam penanganan bencana. Selain itu, peningkatan mutu pelayanan kebutuhan dasar masyarakat dan perlindungan sosial, pembangunan pariwisata dan daya saing insustri keceil dan menengah, serta peningkatan tata kelola pemerintahan yang baik dalam upaya reformasi birokrasi. Hal itu dikatakan Bupati Lambar Mukhlis Basri saat menyampaikan rancangan kebijakan umum anggaran (KUA) dan prioritas plafon anggaran sementara (PPAS) 2016 dalam rapat paripurna DPRD setempat, Senin (6/7). Mukhlis menjelaskan berdasarkan hasil perhitungan sementara proyeksi penerimaan daerah Lambar 2016 ditargetkan sebesar Rp867,01 miliar lebih. Proyeksi penerimaan daerah itu direncanakan dari PAD sebesar Rp41,27

miliar, dana perimbangan Rp634,27 miliar, dan lain-lain pendapatan daerah yang sah Rp191,46 miliar. “Anggaran itulah yang akan digunakan dalam mewujudkan lima program prioritas pada 2016. Semua itu untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya. Di sisi lain, kata Mukhlis, pada 2016, untuk belanja daerah diperkirakan mencapai Rp1,26 triliun. Namun, hal itu masih akan disesuaikan dengan kemampuan keuangan yang ada. Belanja itu terdiri dari belanja tidak langsung sebesar Rp509,03 miliar atau 40,25 persen. Anggaran itu akan digunakan untuk belanja pegawai, belanja bantuan, belanja hibah, belanja bagi hasil, belanja bantuan keuangan, dan belanja tidak terduga. Kemudian, untuk belanja langsung sebesar Rp755,46 miliar atau 59,75 persen. “Akan kami gunakan untuk pelaksanaan program dan kegiatan dalam rangka pembangunan dan peningkatan pelayanan kepada masyakat,” kata Bupati. (ELI/D1)

±

±


±

±

CMYK

±

RUWA JURAI

Selasa, 7 julI 2015

±

Warga Tangkap Pencuri di Madrasah ±

±

IL (14) ditangkap warga setelah kedapatan mencuri di MTs Madfaul Anwar Desa Cintamulya, Kecamatan Candipuro, Lampung Selatan, Jumat (3/7), sekitar pukul 23.00. Pelaku yang masih di bawah umur itu nyaris menjadi bulan-bulanan massa. Bogol (41), warga sekitar, mengatakan pencurian itu diketahui ketika warga baru pulang dari masjid, yang berada di sebelah madrasah tersebut. “Letak masjid memang bersebelahan dengan sekolah,” kata dia di lokasi kejadian, Sabtu (4/7). Warga yang mengetahui ada pencuri, langsung mengepung sekolah tersebut dan menangkap satu dari tiga pelaku. Sementara sepeda motor Yamaha Mio yang digunakan para pelaku hangus dibakar massa. “Warga menangkap satu pelaku. Sebenarnya, massa ingin menghajar pelaku, tetapi karena masih anak-anak, oleh kades langsung diserahkan ke Polsek Candipuro,” ujarnya. Kepala Sekolah MTs Madfaul Anwar, Hasanudin, mengatakan pelaku yang tertangkap adalah IL, warga Desa Way Gelam, Kecamatan Candipuro. “Satu orang tertangkap. Dua lainnya berhasil melarikan diri,” ujarnya. Menurutnya, para pelaku membobol tujuh ruangan, yakni ruang guru, kantin, ruang musik, laboratorium, ruang belajar, kantor, dan dapur. Seluruh ruangan tersebut kondisinya berantakan. “Mereka hanya berhasil membawa uang Rp40 ribu. Untuk barang-barang, belum ada yang mereka bawa karena keburu ketahuan warga,” katanya. (*3/D3)

n LAMPUNG POST/WAHYU PAMUNGKAS

MENYERAHKAN TERSANGKA. Wakil Bupati Lampung Tengah Mustafa (berpeci) menyerahkan tersangka pelaku pembegalan, Ag, ke Mapolres Lamteng, Senin (6/7). Penyerahan pelaku yang menewaskan mahasiswa Unila, Arif Awangga, itu diterima Kapolres Lamteng AKBP Kunto Prasteya (kanan). inimalisasi kriminalitas. “Ini juga menjadi salah satu upaya kami dalam menurunkan angka kejahatan di Lamteng. Selain langkah preventif, kami juga menjalin kerja sama dengan stakeholder dan masyarakat untuk bersama-sama memerangi kejahatan di Lamteng,

khususnya begal,” kata Kunto. Kasat Reskrim Polres Lamteng AKP Harto Agung Cahyono menambahkan AG diduga adalah eksekutor penusukan terhadap korban Arif Awangga dalam pembegalan di Trimurjo. AG dapat dikenai Pasal 365 Ayat (4) dengan ancaman mak-

simal hukuman mati atau seumur hidup dan Pasal 170 Ayat (3) KUHP dengan ancaman 12 tahun penjara. “Namun, karena tersangka menyerah, kami akan berkoordinasi dengan kejaksaan dan pengadilan untuk mengambil kebijakan,” kata Harto.

Dengan menyerahnya AG, berarti sudah tiga pelaku pembegalan yang menewaskan Arif ditahan polisi. Tersangka yang sebelumnya sudah ditangkap yakni OS (15) dan JH (17), sementara tiga pelaku lainnya masih diburu petugas. (WAH/D3)

Polisi Buru Penembak Rombongan Bupati Mesuji Sudah ada perintah langsung dari Kapolda Lampung untuk menembak para pelaku di tempat. M RIDWAN ANAS

P

A S C A P E N E M BA KA N terhadap rombongan Bupati Mesuji Khamamik dan warga di Desa Kagungandalam, Kecamatan Tanjungraya, polisi kini fokus memburu para pelaku. Kapolres Mesuji AKBP Trisna mengatakan Tim Resmob mulai masuk lokasi sekitar kejadian untuk mencari pelaku penembakan, Senin (6/7). “Mereka melakukan penembakan di Kagungandalam ketika ada Bupati. Tim Resmob kini sedang memburu pelakunya,” kata Trisna saat pertemuan dengan sejumlah tokoh Desa Kagungandalam, Desa Sungaibadak, dan Desa Sungaiceper di Mapolres Mesuji, kemarin. Ia menjelaskan pihaknya

akan tetap melakukan penegakan hukum terhadap para pelaku pembunuhan maupun penembakan di Kagungandalam. Apalagi, sudah ada perintah langsung dari Kapolda Lampung untuk tidak segansegan melakukan tembak di tempat terhadap para pelaku.

Mereka melakukan penembakan di Kagungandalam ketika ada Bupati. Sementara itu, dari hasil olah TKP di lokasi penembakan Awa (50), yang tewas di perkebunan PT BSMI, petugas banyak menemukan alat isap sabu-sabu. “Bahkan, di

tenda-tenda isinya sabu-sabu semua. Diduga, para pelaku penembakan di Kagungandalam memakai narkoba juga,” kata dia.

Pos Polisi Dalam pertemuan tersebut, Wakil Bupati Mesuji Ismail Ishak menilai jika para pelaku yang terlibat pembunuhan Awa merupakan maling. “Kejadian kemarin itu sama-sama maling, sama seperti Register 45 yang diisi maling karena nyatanya hanya rebutan sawit yang bukan miliknya,” kata Ismail. Kepala Desa Sungaiceper Mulyadi meminta kepolisian membangun pos polisi di seputaran desa setempat. “Jika ada pos polisi, mungkin bisa meredam peredaran senjata api di desa kami. Kami sudah berupaya mengurangi peredaran dan pembuatan senjata api, salah satunya dengan menyerahkan 50 senpi sitaan ke Polres Ogan Komering Ilir,” kata dia.

Selain itu, ujar Mulyadi, pihaknya juga telah mempekerjakan perajin senpi di perusahaan terdekat. “Kami juga berharap peredaran peluru bisa dihentikan. Jika tidak ada peluru, tidak ada senjata api,” kata dia. Hingga kemarin sore, situasi di Desa Kagungandalam berangsur kondusif. Sebelumnya, dua perahu motor yang dinaiki sekitar delapan orang bertopeng menembaki polisi dan warga di Desa Kagungandalam. Baku tembak pun tidak terhindarkan dengan melibatkan satu pleton anggota Brimob yang berjaga di desa tersebut. Dalam insiden tersebut, Bupati Mesuji Khamamik yang sedang berada di Desa Kagungandalam terjebak dalam baku tembak. Pelaku penyerangan diduga berasal dari Sungaiceper, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan. (D3) ridwananas@lampungpost.co.id

OLAH TKP. Tim Inafis Polres Lamsel melakukan olah tempat kejadian perkara kasus pencurian dengan modus pecah kaca mobil di areal parkir Masjid Agung Kubah Intan, Kalianda, Senin (6/7), sekitar pukul 12.40. n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

Pencuri Pecah Kaca Mobil Beraksi di Kalianda PENCURIAN dengan modus pecah kaca mobil terjadi di areal parkir Masjid Agung Kubah Intan Kalianda, Lampung Selatan, Senin (6/7), sekitar pukul 12.40. Pelaku memecahkan kaca belakang bagian kiri mobil Daihatsu Terios warna hitam BE-2061DM milik Karyana (51), PNS di Pemkab Lamsel dan mem-

±

bawa kabur tas berisikan uang Rp2 juta. Menurut Karyana, saat kejadian dia bersama tiga rekannya sedang beribadah salat zuhur di Masjid Agung sekitar pukul 12.00. “Dari awal tidak ada kecurigaan sama sekali saat mobil saya parkir. Apalagi memang saya sudah biasa parkir di sini. Alarm mobil juga saat

CMYK

kejadian tidak bunyi,” kata warga Desa Baktirasa, Kecamatan Sragi tersebut, di lokasi kejadian, kemarin. Ia mengaku setelah mengetahui dirinya menjadi korban pencurian, ia bergegas menuju bank untuk memblokir rekening. Sementara rekannya melaporkan kejadian tersebut ke polisi. “Di dalam tas ada uang,

buku tabungan bank, dan handphone,” ujarnya. Warga sekitar, Aan (36), mengaku tidak mengetahui kejadian tersebut. Padahal, dirinya menuju parkiran masjid tersebut sekitar pukul 12.45. “Kebetulan ada janji ketemuan dengan teman di parkiran tepat di samping mobil korban. Baru tahu setelah korban dan

±

23

Penyeleweng Raskin Divonis 16 Bulan

Mustafa Fasilitasi Penyerahan Diri Pelaku Begal AG (17), tersangka pembegalan di Trimurjo, yang menyebabkan tewasnya mahasiswa Universitas Lampung, Arif Awangga, menyerahkan diri ke Mapolres Lampung Tengah, Senin (6/7). Penyerahan diri tersangka difasilitasi Wakil Bupati Lamteng Mustafa dan sejumlah aparatur Kampung Bumiratu Nuban. Mustafa yang ikut mengantar langsung penyerahan diri tersangka ke Mapolres Lamteng, kemarin, mengimbau seluruh tersangka kejahatan yang masuk DPO kepolisian agar segera menyerah. Pemkab Lamteng melalui perangkatnya siap memfasilitasi penyerahan diri para pelaku kejahatan tersebut. Pelaku yang tidak mau menyerah, kata Mustafa, mengindikasikan mereka tidak menyesal dan berpotensi akan mengulangi perbuatannya. “Keamanan menjadi prioritas saat ini. Kalau yang menyesal dan menyerah, kami siap memfasilitasi. Tapi, bagi yang tidak, kami minta polisi bertindak tegas,” kata Mustafa, di Mapolres Lamteng. Kapolres Lampung Tengah AKBP Kunto Prasetya mengapresiasi langkah Wakil Bupati yang ikut memfasilitasi penyerahan diri tersangka. Hal ini menjadi salah satu bukti adanya sinergitas kepolisian dengan Pemkab Lamteng yang cukup baik dalam upaya mem-

LAMPUNG POST

tiga temannya ke mobil itu,” kata dia. Setengah jam kemudian, kata dia, tim Inafis dari Polres Lampung Selatan serta anggota Polsek Kalianda mendatangi tempat kejadian perkara. “Kemungkinan pencuri memanfaatkan kesempatan pada saat parkiran sepi,” ujarnya. (*3/D3)

Fahrurrazi (42) dijatuhi hukuman 1 tahun 4 bulan penjara dan denda Rp50 juta subsider 2 bulan oleh Majelis Hakim Pengadilan Tipikor Tanjungkarang. Terdakwa terbukti melakukan korupsi beras untuk rumah tangga miskin (raskin) sebanyak 32 ton bagi warga di Kecamatan Bengkunatbelimbing, Lampung Barat, pada 2011. Vonis yang diberikan Majelis Hakim yang dipimpin Mardison tersebut lebih rendah dari tuntutan Jaksa Kejaksaan Negeri Liwa, Apdi, yakni 2 tahun penjara dan denda Rp50juta. Saat membacakan amar putusanya, Madison mengatakan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, terdakwa diwajibkan membayar uang pengganti kerugian negara. Apabila tidak dibayarkan, harta terdakwa akan disita dan dilelang atau diganti dengan hukuman tiga bulan penjara. “Mewajibkan membayar uang pengganti sebesar Rp171,6 juta yang dikurangi Rp50 juta dari uang yang telah dititipkan terdakwa,”

kata Mardison saat sidang putusan di Pengadilan Tipikor Tanjungkarang, Senin (6/7). Dalam sidang sebelumnya, Fahrurrazi merupakan penanggung jawab pendistribusian dan administrasi pada satuan tugas pendistribusian raskin di Kecamatan Bengkunatbelimbing, berdasar Instruksi Bupati Lambar No.1 Tahun 2011 agar beras tersebut dialokasikan untuk rumah tangga miskin periode Januari sampai Desember serta raskin ke-13, dengan perincian 3.763 kepala keluarga sebanyak 56.445 kg/bulan. Menurut keterangan pihak Perum Bulog Subdivre Lampung Utara dan para peratin se-Kecamatan Bengkunatbelimbing, dari jumlah 733.785 kg alokasi raskin telah diambil terdakwa dari gudang Bulog Liwa. Namun, sebanyak 32.865 kg tidak disalurkan. A k i b a t p e r b u a t a n n ya tersebut, kerugian negara mencapai Rp171,6 juta. Hal ini sesuai dengan hasil audit yang dilakukan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Provinsi Lampung. (MAN/D3)

±

Bawa Sabu, Dua Remaja di Metro Ditangkap JAJARAN Polres Metro menangkap dua remaja karena kedapatan membawa sabu-sabu di Jalan AH Nasution, tepatnya di depan kantor DPRD Kota Metro, sekitar pukul 14.00. Kedua tersangka yakni Agus Maulana Utama (21), warga Jalan Diponegoro, Kelurahan Hadimulyo Timur, dan Arizka Sodli Rifai (23), warga Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Hadimulyo Barat, Metro Pusat. Petugas menyita barang bukti satu kotak rokok yang berisikan sabu-sabu di dasbor sepeda motor Yamaha Mio BE-5416-FP milik tersangka. “Atas temuan barang bukti tersebut, kedua tersangka langsung dibawa petugas ke Mapolres,” kata Kapolres Metro AKBP Suresmiyati, didampingi Kasat Resnarkoba AKP Rizal Effendi, di Mapolres setempat, kemarin. Berdasar pengakuan tersangka, kata Suresmiyati, barang haram tersebut sebagai alat untuk membayar utang. “Saya tagih utang, tetapi tidak dibayar, sehingga saat saya diberikan sabu-sabu senilai

Rp500 ribu, ya saya ambil,” kata kedua tersangka. Sementara itu, anggota Polres Lampung Timur menangkap dua pelaku yang diduga melakukan penyalahgunaan narkoba di Desa Tebing, Kecamatan Melinting, Minggu (5/7), sekitar pukul 11.30. Dua tersangka yakni Pi’i Irawan (29) dan Muhamad Khoirul Riszi (21). Kasat Resnarkoba Polres Lamtim AKP Roni Nababan mengatakan tertangkapnya kedua tersangka merupakan hasil penyelidikan petugas yang berpura pura membeli barang haram dari para pelaku. “Setelah melakuan transaksi lewat ponsel, anggota menyamar dan mendatangi rumah Pi’i. Setelah pelaku mengeluarkan barang bukti plastik klip berisi sabu-sabu, petugas langsung membekuknya,” kata dia. Menurut Roni, dari tersangka Khoirul, petugas menemukan beberapa barang bukti seperangkat alat isap sabu-sabu, yaitu botol kecil dan pipet yang diduga baru digunakan. (OGI/GUS/D3)

±

Kepengurusan Baru KBM Dinilai Tidak Sah KEPALA Bidang Koperasi di Dinas Koperasi UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan Pringsewu Pansuri menilai kepengurusan baru Koperasi Berkah Mandiri (KBM) tidak sah. Menurut Pansuri, inisiatif pembentukan Tim 11 untuk memilih pengurus baru juga menyalahi aturan. Selain itu, penunjukan Irwan yang tidak lain merupakan kakak kandung ketua KBM sebelumnya, EAR, juga tidak sesuai aturan perkoperasian. Ia menjelaskan pada PP No. 9 Tahun 95 Pasal 11 tidak diperbolehkan dalam sebuah koperasi antara pengurus memiliki hubungan keluarga sedarah dan ikatan suami-istri. Ia menegaskan pemilihan dan pengangkatan pengurus baru di dalam sebuah koperasi harus dilakukan melalui rapat anggota sebagai pemegang kekuasaan tertinggi. “Salah satu syarat dihadiri sekurangkurangnya 50% + 1 dari total jumlah anggota koperasi yang tercatat,” kata Pansuri, di ruang kerjanya, Senin (6/7). Ia menambahkan rapat

yang juga tidak dihadiri ketua koperasi KBM jelas tidak sesuai dengan AD dan ART di dalam sebuah koperasi. “Jadi Tim 11 dan pengurus baru KBM itu tidak sah,” ujarnya. Ketua Badan Pengawas KBM bentukan Tim 11 Wanawir mengatakan penunjukan kakak kandung dari ketua sebelumnya dianggap mampu bertanggung jawab untuk kembali menggerakkan koperasi dan memenuhi hak-hak seluruh anggota. “Penunjukan tersebut berdasar suara terbanyak dari Tim 11. Dan pemilihan ketua baru berdasar juga pada rekomendasi dari anggota KBM yang lain,” kata dia. Diberitakan Lampung Post sebelumnya, ratusan anggota KBM menuntut pengembalian dana investasi yang ditarik dari para anggota hingga total mencapai Rp220 miliar. Ada dugaan uang tersebut dibawa kabur ketua KBM, EAR. Kisruh kepengurusan KBM berbuntut dibentuknya Tim 11 untuk menentukan pengurus baru di koperasi tersebut. (CK8/D3)

±

±


±

±

CMYK

±

OLAHRAGA

selasa, 7 Juli 2015

LAMPUNG POST

24

Putri AS Rebut Gelar Ketiga ±

±

selintas

Dana Solidaritas Olimpiade Dibagikan

n AFP/DENNIS GROMBKOWSKI/GETTY IMAGES

PESTA. Kiper AS, Hope Solo, mengangkat trofi Piala Dunia Wanita di tengah pesta kemenangan tim AS usai mengalahkan Jepang 5-2 pada final di BC Place Stadium, Senin (6/7). Trofi itu menjadi yang ketiga bagi AS sejak turnamen empat tahunan itu digelar pada 1991.

Amerika Serikat menjadi negara terbanyak pengoleksi trofi Piala Dunia wanita dengan tiga piala. Muharram Candra Lugina

T

±

IMNAS sepak bola Ame­ rika Serikat tampil se­ bagai juara Piala Dunia Wanita 2015. Pada final AS mengalahkan juara bertahan Jepang 5-2 di BC Place, Vancou­ ver, Kanada, Senin (6/7). Kemenangan itu sekaligus menuntaskan dendam atas kekalahan empat tahun lalu dari Jepang juga lewat adu pe­ nalti pada final 2011 di Jerman. Trofi itu menjadi yang ketiga bagi AS sejak turnamen digelar pada 1991. Sebelumnya, AS mengangkat piala pada 1991 dan 1999. Kemenangan tim Paman Sam ditandai hattrick dari kapten tim Carli Llyod. Bah­ kan, gol ketiganya di menit ke-16 terbilang cukup spek­

takuler saat dia melepaskan tendangan dari garis tengah lapangan setelah melihat kiper Ayumi Kaihori terlalu maju meninggalkan gawang. Bola meluncur tanpa bisa diantisi­ pasi Ayumi. AS benar-benar tampil domi­ nan dan langsung membuka keunggulan saat laga berjalan tiga menit melalui gol Lloyd. Dua menit berselang, Llyod menggandakan keunggulan timnya. AS benar-benar tak ter­ bendung pada babak pertama. Gelandang Lauren Holiday ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-14 dan trigol Lloyd dua menit berselang. Jepang menipiskan keting­ galan lewat gol Yuki Ogimi di menit ke-27. Asa Jepang

mengejar ketinggalan sempat terbuka di menit ke-52 saat bek Julie Johnston mencetak gol bunuh diri. Namun, euforia Jepang cukup sampai di situ. Pasalnya, Julie Johnston me­ ngunci kemenangan Amerika pada menit ke-54.

Daftar Peraih Penghargaan Piala Dunia 2015 - Golden Ball (Pemain Terbaik): Carli Lloyd (AS) - Golden Glove (Kiper Terbaik): Hope Solo (AS) - Pemain Muda Terbaik: Kadeisha Buchanan (Kanada) - Golden Boot (Top Skor): Celia Sasic (Jerman) - Tim Fair Play: Prancis

Terbaik Pesta kemenangan AS ber­ tambah meriah dengan ter­ pilihnya Lloyd sebagai Pemain Terbaik Piala Du­nia Wanita 2015 dengan dianugerahi trofi

Golden Ball. Kapten timnas AS ini pun mendapat penghar­ gaan lain sebagai pencetak gol ter­banyak kedua turnamen. Lloyd yang mencetak total enam gol mendapat trofi Silver Boot, sedangkan Golden Boot telah diraih Celia Sasic. Pemain Jerman itu mencetak total gol yang sama, tetapi dengan pe­ nampilan yang lebih sedikit dari Lloyd. “Saya memanggilnya ‘si buas’, dan ia memang si buas, saya turut senang untuknya,” ujar pelatih Timnas AS Jill Ellis. Lloyd sangat emosional saat menceritakan penampil­a n historisnya. Gelandang berusia 32 tahun ini mengungkapkan perasaannya menjadi juara dunia. “Saya tak mampu ber­ kata-kata. Saya sangat bangga kepada tim. Kami membuat se­ jarah dan saya sangat bangga untuk itu,” ujar Lloyd. “Saya berada dalam tim untuk

sebuah misi membantu keme­ nangan tim saat ini. Semua kerja keras saya selama persiapan terbayar hari ini,” katanya. Sementara itu, pujian atas keberhasilan tim putri AS datang dari Presiden AS Ba­ rack Obama. Orang nomor satu Paman Sam itu memuji penampil­an Lyod cs dan meng­ undang mereka ke Gedung Putih. “Ini kemenangan bagi Tim AS! Permainan hebat Carli Lloyd! Negara begitu bangga pada Anda dan kalian semua,” kata Obama dalam Twitter <i>@POTUS<p>-nya, memuji Lloyd dengan tiga golnya. “Ayo kunjungi Gedung Putih dengan Piala Dunia segera,” katanya. (MTVN/ANT/AFP/O2) lulu@lampungpost.co.id

±

pernyataan Menpora yang sem­ pat menyebutkan jika PTUN telah terperangkap opini PSSI merupakan indikasi Kemenpo­ ra akan melalaikan keputusan pengadilan kembali. “Statement beliau belakangan ini yang mengatakan apa pun putusan pengadilan, dia akan jalan terus. Kemudian, dia bi­lang PTUN sudah dikondisikan PSSI. Itukan pernyataan yang seolaholah menantang keputusan peng­adilan, jelas-jelas merupa­ kan contempt of court (menghina pengadilan),” katanya. Namun, anggapan itu disebut salah sasaran. Biro Hukum Ke­ menpora Yusup Suparman men­ jelaskan jika PSSI-lah yang sejak dari awal tidak mematuhi kepu­ tusan hukum. “Mereka sendiri yang tidak menjalankan kepu­ tusan sela. Sampai sekarang apa yang dilakukan PSSI seharusnya kan sudah ada kompetisi yang berjalan. Mereka selalu men­ ciptakan opini yang membuat gaduh,” katanya. (MTVN/O1)

MANCHESTER United dikabarkan semakin dekat mendapatkan gelan­ dang Bayern Muenchen, Bastian Sch­ weinsteiger, musim panas ini. Daily Mail melaporkan kedua kubu akan menyepakati transfer senilai 10 juta pound (sekitar Rp207 miliar). Kabar itu membuat kubu MU terke­ jut penawaran mere­ka direspons Muenchen. Pasalnya, laporan ESPN, Die Roten sempat menyatakan jika raja passing milik mere­ka tak dijual musim panas ini. Namun, tampaknya Muenchen menyadari jika mereka tak ingin kehilangan Schweini begitu saja mengingat kontraknya hanya tinggal satu tahun terakhir. Pelatih Setan Merah Louis Van Gaal memang sedang mencari so­ sok gelandang untuk memperkuat skuatnya. Van Gaal tengah memper­ siapkan skuat untuk berlaga di Liga Champions lewat fase kualifikasi. Meski hanya mencetak lima gol musim lalu, pemain berusia 30 tahun itu mampu menciptakan 30 peluang dari 20 penampilannya. Schweini mampu mengemas 88% rata-rata akurasi um­ pan musim 2014—2015 lalu. Selain Schweini, MU juga dikabarkan

ingin memberi­ kan kontrak baru kepada David de Gea dalam waktu dekat. Menu­ rut laporan COPE, penawaran kontrak senilai 200 ribu pound (sekitar Rp4,1 miliar) per pekan yang diajukan MU dikabarkan ditolak kiper berusia 24 ta­ hun itu. Kiper jangkung ini memang tengah dikait­ kan dengan Real Madrid. Namun, proses transfer tampak berlarut-larut ka­ rena kedua klub belum men­ emui kesepakatan harga. Menurut TalkSPORT, MU membanderol De Gea 42 juta pound (sekitar Rp871 mil­ iar). Namun, Los Blancos han­ ya memberikan penawaran 18 juta pound (sekitar Rp373 miliar) sehingga keduanya belum menemui titik temu. (MTVN/O1)

±

gol lewat hattrick Onang dan satu gol tambahan dari Fery. Di babak kedua GBI Mala­ hayati mencoba bangkit lewat sepasang gol Glandis dan Viktor untuk memperkecil ketinggalan menjadi 4-3. Namun, tak berse­ lang lama, tiga gol tambahan dari Ferry, Lucky, dan Onang memastikan kemenangan GPIB

CMYK

Marturia menjadi 7-3. Pada semifinal, GPIB Marturia menghadapi HKBP Tanjung­ karang. Tiket empat besar diraih HKBP Tanjungkarang setelah menang walk out atas St. Petrus yang mengundurkan diri. Di perempat final lainnya, juara bertahan GPI Villa Citra mencukur lawannya GPI Tan­

jungsenang 10-2. Berry menjadi bintang kemenangan dengan torehan lima gol, ditambah sepa­sang gol dari Putra dan Ben­ ny, serta satu gol dari Bernard. Gol balasan GPI Tanjungsenang dicetak Jackson dan Roy. Juara bertahan GPI Villa Citra akan ditantang GKPS Bandar Lampung di semifinal. GKPS

±

LEGENDA sepak bola Belanda Marco van Basten terpilih sebagai asisten pelatih timnas negaranya. Untuk beberapa tahun ke de­ pan, ia akan membesut Tim Oranye bersama Danny Blind yang empat hari lalu baru diangkat sebagai pelatih utama. Seperti dilansir salah satu surat kabar Belanda, Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) harus merogoh kocek agak dalam untuk menggunakan jasa Van Basten. Pasalnya, kontrak dengan klub yang dibesutnya kini, Alkmaar AZ, masih belum habis. Nantinya, KNVB disebutkan bakal memberikan AZ sejumlah uang untuk menutup biaya kepindahan Van Basten itu. Pria berusia 50 tahun itu sebelumnya dikenal sebagai salah satu pencetak gol terbanyak di Belanda. Ia juga sempat menjadi pelatih utama di mantan klubnya, Ajax< dan menangani Timnas Belanda. Sayang, sejak musim lalu di AZ, Basten malah turun jabatan menjadi asisten pelatih. (MTVN/O1)

±

Tiga Petinju ke Kejuaraan Asia

Pemain Cile Dominasi Tim Impian Copa America 2015

Bastian Schweinsteiger n AFP/PATRIK STOLLARZ

GPIB Marturia Lolos ke Semifinal Futsal Antargereja TUAN rumah GPIB Marturia tampil apik dengan menunduk­ kan GBI Malahayati 7-3 pada tur­ namen futsal antargereja di Raya Futsal, Way Kandis, Minggu (6/7) malam. Hasil itu membawa GPIB Maturia lolos ke semifinal. GPIB Marturia benar-benar tampil mendominasi di babak pertama. Mereka unggul empat

Van Basten Jadi Asisten Blind

TIGA petinju amatir putra Indonesia dipastikan akan ikut ambil bagian dalam Kejuaraan Asia elite putra di Bangkok, Thailand, 26 Agustus—5 September mendatang. Ketiga petinju tersebut ialah Kornelis Kwa­ ngu Langu, Julio Bria, dan Farrand Papendang. Satu petinju lagi, yaitu Mario Kali menjadi pelapis bagi ketiga petinju lainnya. Kejuaraan Asia akan menjadi salah satu seleksi bagi petinju Asia untuk bisa berlaga pada Kejuaraan Dunia tinju amatir yang berlang­ sung di Doha, Qatar, akhir tahun ini. Kejuaraan itu menjadi salah satu ajang kualifikasi Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Tujuh besar di tiap kelas pada Kejuaraan Asia akan lolos ke Kejuaraan Dunia. “Kami mempertimbangkan ketiga petinju itu karena melihat kondisi fisik dan juga mental petinju Indonesia. Waktu yang kami punya untuk mempersiapkan petinju sangatlah tipis, karena itu kami akan sangat serius mempersiapkan para pet­ inju ini,” kata pelatih nasional Adi Swandana, kepada Media Indonesia (grup Lampung Post) usai rapat di Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas, Jakarta, Senin (6/7). (MI/O1)

PTUN Sarankan PSSI dan MU Berpeluang Dapatkan Schweinsteiger Kemenpora Berdamai SENGKETA surat keputusan (SK) pembekuan PSSI di Peng­adilan Tata Usaha Negara (PTUN) telah memasuki meja hijau untuk kesebelas kalinya, Senin (6/7). Dalam sidang, baik PSSI sebagai pihak penggugat maupun pihak tergugat dalam hal ini Kemen­ terian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), diminta menyer­ ahkan kesimpulan dan penen­ tuan jadwal putusan. Meskipun demikian, Majelis Hakim pun sempat menya­ rankan agar kedua pihak ber­ damai sebelum putusan PTUN pada Selasa (14/6) pekan de­ pan. “Tadi juga hakim sempat menganjurkan, kalau bisa ber­ damai. Sebab, kalau putusan pengadilan telah ditetapkan, tentu ada yang menang dan yang kalah. Bukankah lebih baik duduk bersama-sama. Tujuannya kan sama, ingin membangun sepak bola Indo­ nesia,” ujar Direktur Legal PSSI Aristo Pangaribuan. Aristo juga mengungkapkan

SEMBILAN atlet dari tiga cabang olahraga menerima dana solidaritas Olimpiade dari Komite Olimpiade Indonesia, Senin (6/7). Kesemblian atlet itu berasal dari cabang angkat besi, panahan, dan renang. Lifter Indonesia menjadi penerima dana solidaritas Olimpiade ter­ banyak dengan lima atlet, yakni Sri Wahyuni, Eko Yuli Irawan, Deni, I Ketut Ariana, dan Sarah Anggraini. Lainnya ialah tiga atlet panahan: Ika Yuliana Rochmawati, Erwina Safitri, dan Titiek Kusumawardhani. Satu lagi diterima perenang I Gede Siman Sudartawa. “Ini merupakan dana dari Komite Olimpiade Internasional yang diberikan kepada atlet yang punya potensi berprestasi di ajang Olimpiade. Selain di Indonesia, sejumlah negara lain juga menerima dana ini,” kata Ketua KOI Rita Subowo. Selain atlet, dana solidaritas Olimpiade juga diterima tiga induk ca­ bang olahraga, yaitu Persatuan Senam Indonesia, Persatuan Renang Seluruh Indonesia, dan Persatuan Lawn Tennis Indonesia. Atlet diberi­ kan dana 3.120 dolar AS, sedangkan PB/PP mendapatkan 7.500 dolar AS. Untuk Persani mendapatkan 10 ribu dolar AS. (MI/O1)

Bandar Lampung maju ke semi­ final setelah menang adu penalti atas St. John. Kedua tim bermain imbang 3-3 di waktu normal. Semifinal I antara GPI Villa Citra dan GKPS Bandar Lam­ pung serta semifinal II HKBP Tanjungkarang dengan GPIB Marturia digelar Sabtu (11/7) di GOR Saburai. (MAN/O1)

COPA America 2015 resmi berakhir Minggu (5/7) dengan tuan rumah Cile menjadi juara setelah di final menga­ lahkan Argentina lewat ba­ bak adu penalti. Seusai final, pihak penyelenggara lang­ sung memilih 11 pemain terbaik yang masuk sebagai skuat impian Copa America. Sang juara Cile mendomi­ nasi dengan mengirimkan lima nama yang masuk skuat impian Copa America 2015. Sementara itu, runner-up turnamen, Argentina, mengi­ rimkan tiga wakil. Pihak penyelenggara memi­ lih formasi 3-4-3 dalam tim impian Copa America kali ini. Dua pemain yang menjadi top skor, Eduardo Vargas (Cile) dan Paolo Guerrero (Peru), terpilih masuk mengisi lini depan. Satu nama lagi adalah Lionel Messi. Di posisi gelandang, kuar­ tet Christian Cueva (Peru), Marcelo Diaz (Cile), Javier Mascherano (Argentina), dan Arturo Vidal (Cile) dipilih sebagai yang terbaik di lini

tengah. Di lini belakang, bek Kolombia Jeison Murillo dipilih masuk tim impian sebagai satu-satunya pemain yang negaranya tidak lolos ke semifinal. Murillo akan bertandem dengan G ary Medel (Cile) dan Nicolas Otamendi (Argentina). Di po­ sisi penjaga gawang La Roja Claudio Bravo terpilih sete­ lah dia juga didapuk sebagai kiper terbaik turnamen. Nama pelatih Cile, Jorge Sam­ paoli, melengkapi susun­an tim impian ini. Pria asal Argentina itu dipilih kare­na membawa tim asuhannya menjuarai Copa America untuk pertama kali­ nya dalam sejarah. (MTVN/O1) Tim Impian Copa America 2015 (3-4-3) Kiper: Claudio Bravo (Cile) Bek: Jeison Murillo (Kolombia), Gary Medel (Cile), Nicolas Otamendo (Argentina) Tengah: Christian Cueva (Peru), Marcelo Diaz (Cile), Javier Mascherano (Argentina), Arturo Vidal (Cile) Depan: Eduardo Vargas (Cile) dan Paolo Guerrero (Peru), Lionel Messi (Argentina) Pelatih: Jorge Sampaoli

±

±


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.