:: LAMPUNG POST :: Senin, 20 April 2015

Page 1

±

±

CMYK

± facebook.com/lampungpost @lampostonline @buraslampost

I

24 Hlm. senin 20 april 2015

TERUJI TEPERCAYA

i TAHUN XL Terbit Sejak 1974 i Rp3000 No. 13462

www.lampost.co

±

±

TAJUK

Teliti Pilih Penyelenggara

n MI/ROMMY PUJIANTO

HARI PERTAMA KTT. Para delegasi bersiap mengikuti senior official meeting Konferensi Asia-Afrika (KAA) di Jakarta Convention Center, Senayan, Minggu (19/4). Rangkaian acara Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika dan peringatan ke-60 KAA yang diikuti 89 negara dan 31 kepala negara ini akan berlangsung pada 19—24 April di Jakarta dan Bandung. BERITA Terkait Hlm. 8

Groundbreaking Tol di Sabahbalau 60%

±

UNTUK memenuhi teng­ gat pembangunan pertama (groundbreaking) tol oleh Presi­ den Joko Wi­dodo (Jokowi) pada 25 April mendatang, tim pem­ bebasan la­han Lampung be­ kerja cepat menyiapkan semua hal. Hingga kemarin (19/4), persiapan lahan groundbrea­ king di Sabahbalau, Lampung Selatan, mencapai 60%. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Kemen PU-Pera, Safa­­­­­ rudin, mengatakan pihaknya akan menebang 494 batang pohon karet di lahan milik PTPN 7 seluas 50,2 ha. Namun, untuk tahap awal, pihaknya melakukan pembersihan la­ han seluas 1,2 ha untuk lokasi pembangunan pertama tol. Dengan asumsi dalam satu hari mampu menebang 150 pohon, pihaknya membutuhkan waktu selama tiga hari untuk menye­ lesaikan penebangan, termasuk pengangkutan semua pohon ke luar dari lokasi. “Hari ini kami masih menggunakan satu ekska­ vator dan buldoser. Penebangan pohon sudah sekitar 60%. Insya Allah, Senin akan datang lagi alat berat untuk membersihkan akar batang pohon,” kata Safarudin, Minggu (19/4). Menurut dia, sejauh ini tidak ada kendala yang terjadi di lapangan. Dia menggunakan tiga orang yang menggunakan

±

gergaji mesin untuk menebang pohon-pohon karet tersebut. Untuk pohon karet yang telah ditebang juga sudah dipindah­ kan keluar lokasi. Proses pembersihan lahan ini disaksikan perwakilan dari PTPN 7, perwakilan Kemen­ terian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, PT Hutama Karya selaku pengembang, per­ wakilan DPRD Lampung Sela­ tan, dan masyarakat setempat. Kepala Desa Sabahbalau Mis­ yanto menyambut baik pemba­ ngunan tol yang melintasi desa mereka. Dia berharap dengan adanya tol ini bisa meningkatkan perekomian dan pembangunan di desanya. “Kami mendukung penuh pembangunan tol, apala­ gi groundbreaking di Sabah­ balau. Sudah lama masyarakat Lampung mendambakan ke­ beradaan jalan tol,” ujarnya. Untuk membantu sosialisasi tentang dampak pembangunan tol kepada masyarakat sekitar, anggota Komisi A DPRD Lam­ pung Selatan, Sukarnen, me­ ngatakan pihaknya siap mem­ bantu media antara Pemerintah Provinsi dan masyarakat. Direktur SDM dan Umum PTPN 7 Budi Santoso mengata­ kan penebangan pohon sudah dilakukan sejak Sabtu karena sudah ada izin pendahuluan dari semua pihak yang berkom­ peten. Pada tahap awal lahan yang dibersihkan hanya untuk lokasi pembangunan pertama, selanjutnya akan dibersihkan secara bertahap. (*11/K1)

Mayangsari Mengaku Berat Jadi... Hlm. 16

KPU Perketat

Seleksi PPK-PPS Panitia ad hoc pemilukada menjadi titik awal penyelenggaraan pesta demokrasi yang jujur dan bersih. EKA SETIAWAN

K

OMISI Pemilihan Umum Lampung mem­ perketat seleksi calon anggota panitia ad hoc pemilih­ an umum kepala daerah. Lem­ baga itu memastikan tidak akan kecolongan dalam rekrutmen panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS) delapan kabupaten/ kota di Lampung yang berlang­ sung 19 April—18 Mei 2015. Anggota KPU Lampung, M Tio Aliansyah, mengatakan dalam proses seleksi itu akan ada uji publik bagi setiap pendaftar, se­ hingga siapa pun yang tidak lolos administrasi atau dinilai publik pernah melakukan pelanggaran, tidak akan diloloskan KPU dela­ pan kabupaten/kota. “Kan ada uji publik. Dalam pengumuman menyebutkan persyaratan seperti berusia 25 tahun, memiliki integritas, serta pribadi jujur dan adil. Bahkan, pada PKPU tata kerja ditambahkan tidak pernah menjabat dua kali sebagai ang­ gota PPK dan PPS. Ini kan lebih ketat dari sebelumnya,” kata Tio Aliansyah, saat dihubungi Lampung Post, Minggu (19/4). Memang Tio membenarkan bahwa lurah ataupun kepala desa nantinya dapat meng­ usulkan tiga orang untuk men­ jadi anggota PPS. Namun, KPU juga berhak menggugurkan

bila yang diusulkan tidak me­ menuhi persyaratan. “Ya, enggak memudahkan pe­ tahana. Kalau tidak memenuhi persyaratan, KPU kan dapat berkoordinasi dengan ormas. KPU juga berhak mengangkat anggota PPS jika tidak ada usulan dari lurah atau kepala desa,” kata mantan Komisioner KPU Lampung Utara itu. Selain itu, Tio menjelaskan sejumlah kendala yang kerap ditemui dalam rekrutmen penyelenggara ad hoc PPK dan PPS. Menurutnya, terdapat be­ berapa desa di kabupaten yang

Tahap Seleksi PPK Pembukaan pendaftaran Penelitian administrasi

setiap pemilu selalu kurang dari lima orang pendaftar PPK dan PPS. Apalagi, dalam aturan dijelaskan penyeleng­ gara ad hoc harus berdomisili di wilayah kerja setempat. Secara perinci, Tio menjelas­ kan masing-masing PPK di se­ tiap kecamatan untuk delapan kabupaten/kota sebanyak lima orang, sedangkan PPS masingmasing kelurahan berjumlah tiga orang. “Dari total PPK dan PPS yang akan direkrut, 30%nya memperhatikan keter­ wakilan perempuan. Masa kerjanya sembilan bulan ter­ hitung Juni 2015—Februari 2016,” kata dia. (U1) ekasetiawan@lampungpost.co.id

21—27 April 2015 28—30 April 2015

Seleksi administrasi

1 Mei 2015

Ujian tertulis

4 Mei 2015

Pengumuman ujian tertulis

5 Mei 2015

Uji publik

5—6 Mei 2015

Seleksi wawancara

6—7 Mei 2015

Pengumuman calon terpilih Pelantikan calon terpilih

Tahap Seleksi PPS Pembukaan pendaftaran Seleksi administrasi

8 Mei 2015 11 Mei 2015

11—13 Mei 2015 14—15 Mei 2015

Pengumuman calon terpilih

16 Mei 2015

Pelantikan calon terpilih

18 Mei 2015

KOMISI Pemilihan Umum memulai tahapan pemilihan umum kepala daerah serentak terhitung Jumat (17/4). Di Lampung, pemilukada seren­ tak akan digelar di delapan kabupa­ ten/kota, meliputi Bandar Lampung, Lampung Selatan, Lampung Tengah, Lampung Timur, Pesawaran, Metro, Way Kanan, dan Pesisir Barat. Tahapan pemilu­ kada diawali dari penyerahan data agregat kependudukan dari Kementerian Dalam Negeri kepada KPU Pusat. Data terse­ but akan menjadi pedoman persyaratan dukungan minimal calon kepala daerah yang maju dari jalur independen. Setelah menerima data kependudukan, KPU kabupaten/kota memulai rekrutmen penyelenggara pemilu di tingkat kecamat­ an, yakni panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan penyeleng­ gara di tingkat kelurahan/desa, yakni panitia pemungutan suara (PPS). Proses rekrutmen hingga pelantikan dijadwalkan berlangsung selama satu bulan. Tugas awal PPK dan PPS antara lain memverifikasi syarat dukungan calon independen. Rekrutmen PPK dan PPS menjadi simpul sukses penyeleng­ garaan pemilukada. Sejumlah kasus pelanggaran pemilu le­gislatif, misalnya, kerap terjadi sebelum tiba di KPU ka­ bupaten/kota. Beberapa bentuk pelanggaran antara lain mengubah rekapitulasi suara dengan mengalihkan suara dari calon tertentu ke calon lain. Jika pelanggaran di tingkat PPS tidak terdeteksi dan diselesaikan sejak awal, akan makin sulit meluruskan kembali saat rekapitulasi suara sudah berada di KPU kabupaten/kota. Undang-undang mengatur penyelenggara pemilu ber­ pedoman pada asas mandiri, jujur, adil, kepastian hukum, tertib, kepentingan umum, keterbukaan, proporsionalitas, profesionalitas, akuntabilitas, efisiensi, dan efektivitas. Be­ lajar dari pengalaman, asas yang sering dilanggar adalah kejujuran dan keadilan. Hal ini berkaitan dengan integritas si penyelenggara yang bersangkutan. Itu sebabnya KPU kabupaten/kota harus bekerja profesion­ al dalam seleksi PPK. Tidak ada lagi istilah calon titipan dari kelompok tertentu karena pada akhirnya akan bertabrakan dengan independensi penyelenggara. Untuk mekanisme rekrutmen PPS, lurah/kepala desa ber­ sama badan perwakilan desa mengusulkan minimal enam calon dan KPU kabupaten/kota akan memilih tiga di antaranya untuk ditetapkan sebagai anggota PPS. Proses paling mengkha­ watirkan adalah adanya intervensi dari calon petahana. Ada peluang besar calon petahana memberi arahan kebi­ jakan kepada lurah/kepala desa untuk mengusulkan calon ter­ tentu. Syarat cuti bagi kepala daerah terhitung sejak ditetapkan sebagai calon bisa meminimalisasi intervensi calon petahana, tetapi tidak bisa menghilangkan sepenuhnya. Kekhawatiran ini cukup beralasan. Jika nyata terjadi, tentu akan mencederai pemilukada. Bagi publik, demokrasi yang elok tidak sekadar melihat hasil penghitungan suara, tetapi juga melihat proses yang benar sesuai dengan undang-undang. Proses rekrutmen PPK dan PPS benar-benar menjadi per­ taruhan sukses pemilukada. KPU harus teliti memilih dan menetapkan. Jika sampai salah langkah dan menimbulkan konflik di kemudian hari, bukan hanya KPU yang akan mera­ sakan dampaknya, tetapi juga masyarakat luas. n

oasis

Keju dan Jantung Koroner SEBUAH hasil penelitian yang ditulis dalam Jurnal of Agri­ cultural and Food Chemistry mengungkapkan keju mampu menurunkan produksi TMAO, metabolit yang membawa kolesterol pada pembuluh arteri dan banyak menyebabkan kematian. Penelitian yang dilakukan Danish Food Company dan Danish Dairy Research Foundation terhadap 15 orang yang mengon­ sumsi makanan diet tiga kali sehari dalam waktu dua minggu dengan jumlah kalori dan lemak yang sama tapi kaya akan lemak susu sebesar 1,5%. Lainnya memakan 1,7 gram keju yang terbuat dari susu sapi setiap hari. Hasilnya, mereka yang mengonsumsi makanan olahan yang berasal dari susu dan keju dalam fesesnya ditemukan metabolit yang berkaitan dengan metabolisme mikroflora. Mereka juga memiliki level TMAO yang rendah, sebuah me­ tabolit yang diproduksi ketika tubuh memproduksi kolin yang banyak ditemukan dalam makanan olahan daging, terutama daging merah. (MI/U1)

Sumber: KPU Bandar Lampung

kolom pakar

DPD dan Keberpihakan Legislasi Kepala Daerah HAK desentralisasi dan oto­ nomi daerah merupakan hak konstitusional yang dapat dilacak jauh dalam sejarah ketatanegaraan Indonesia. The Founding Father yang menyusun konstitusi sangat sadar dengan hak desentrali­ sasi sebagai hak yang sangat spesial bagi daerah-daerah di Kepulauan Indonesia. Hak desentralisasi sebagai hak konstitusional telah men­ jadi konsensus nasional sebagai hak yang fundamental. Hal ini

±

dibuktikan dengan dicantum­ kannya hak desentralisasi se­ bagai hak fundamental dalam setiap konstitusi Indonesia yang pernah ada di Indonesia. Perkembangan hak desen­ tralisasi dalam periode pascakemerdekaan sampai akhir milenium ternyata tidaklah sebaik yang diharapkan. De­­sentralisasi dan otonomi daerah pada periode ini di­ bungkus dalam sistem sen­ tralisasi kekuasaan sebagai bentuk penerapan negara

CMYK

Rudy Pengajar Hukum Tata Negara Fakultas Hukum Universitas Lampung kesatuan yang kaku. Jatuhnya Orde Baru pascakrisis

ekonomi Asia diikuti reformasi ketatanegaraan yang mengan­ tarkan NKRI menuju perubahan yang masif, salah sa­tunya terben­ tuknya kamar kedua parlemen Indonesia dalam bentuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Repub­ lik Indonesia. DPD lahir dalam sistem keta­ tanegaraan Indonesia melalui Perubahan Ketiga UndangUndang Dasar 1945 yang dipu­ tuskan pada 21 November 2001. Sesuai dengan namanya, keberadaan kamar kedua ini

±

±

diharapkan dapat menjem­ batani kepentingan pusat dan daerah serta memperjuang­ kan kepentingan dan aspirasi masyarakat dan daerah dalam kebijakan dan pengambilan keputusan di tingkat nasional serta agenda politik nasional lainnya. Selain itu, keberadaan DPD diharapkan dapat mem­ perkuat sistem parlemen dan memperkuat sistem demokrasi di Indonesia. n

n BERSAMBUNG ke Hlm. 4

±

±


±

±

CMYK

±

PEMILUKADA

SENIN, 20 april 2015

2

LAMPUNG POST

±

±

Sudarsono Silaturahmi Jelang Deklarasi Gerindra Tentukan Dukungan

±

±

DEWAN Pimpinan Daerah Partai Gerindra Lampung mulai mengambil langkah dalam menentukan dukung­ an calon kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk delapan kabupaten/kota di Provinsi Lampung. Partai besutan Prabowo ini akan melihat dan meng­ukur po­ tensi menang setiap calon, baik kader maupun non­ kader. “Ini rapat kerja pemantap­ an pemilukada, penguatan internal partai, pengawasan, evaluasi, dan menerima sa­ ran DPC. Harapan kami me­ nang semua (pemilukada). Kalau itu ada di kader, kami dukung kader, jika tidak calon eksternal,” kata Ketua DPD Partai Gerindra Lam­ pung Gunadi Ibrahim, di sela rapat kerja daerah yang dihadiri Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan empat anggota DPR RI serta seluruh DPC dan organisasi sayap di pusat kegiatan Partai Gerin­ dra Lampung, Lembah Batu, Bandar Lampung, Minggu (19/4) malam. Mantan anggota DPR RI ini menegaskan kembali partainya tidak melakukan penjaringan secara formal dalam menentukan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang akan diusung pada pemilukada. “Kami tidak melakukan pen­ jaringan. Cukup ranting, PAC, dan DPC kerja, mau mereka siapa calon kepala daerah­ nya. Tapi ada hitungannya,” kata dia seraya tertawa. Gunadi menjelaskan baru Bandar Lampung yang su­ dah menentukan sikap dan arah dukungan untuk men­ dukung dan mengusung petahana Wali Kota Herman HN maju lagi. “Partai Gerin­ dra mendukung Herman HN untuk pilwakot,” ujarnya. Di sisi lain, Sekretaris Jen­ dral Partai Gerindra Ahmad Muzani menegaskan par­ tainya saat ini merupakan nomor tiga terbesar di Indone­ sia. Pihaknya berharap pada pemilu periode selanjutnya Gerindra menjadi nomor per­ tama, dengan target menang setiap agenda demokrasi lokal maupun nasional. (EKA/U1)

±

n LAMPUNG POST/EKA SETIAWAN

HARTATO SAMPAIKAN VISI-MISI. Calon wali kota Bandar Lampung, Hartato Lojaya, menyampaikan visi dan misi di DPC Demokrat Kota Bandar Lampung, Minggu (19/4).

Calon Kepala Daerah Tawarkan Program Terbaik Salah satu integritas calon kepala daerah dapat diukur dari visi dan misi yang diembannya untuk dikerjakannya saat memegang amanah rakyat. EKA SETIAWAN

J

ADWAL pemilihan umum kepala daerah telah dite­ tapkan KPU membuat para calon makin serius mengikuti tahapan yang kini masih dilakukan partai poli­ tik. Di Partai Demokrat Ban­ dar Lampung, sejumlah calon wali kota menyampaikan visimisi untuk maju kontestasi, Minggu (19/4). Salah satunya calon wali kota Bandar Lampung, Hartarto Lo­ jaya, yang menawarkan konsep Bandar Lampung Kota Cerdas 2020 dalam visi-misinya. Ang­ gota DPRD Lampung dua pe­ riode ini mengatakan ibu kota Provinsi Lampung ini sudah harus dan mampu menjadi kota cerdas layaknya Bandung dan Jakarta. Sebab, secara de­ mografi sangat strategis diimpit Jakarta dan Sumatera Selatan. “Menuju itu, Bandar Lam­ pung harus memiliki pemimpin yang siap merevolusi untuk

lebih baik. Saya siap mencipta­ kan Bandar Lampung sebagai kota cerdas 2020. Saya ingin melakukan perubahan,” kata dia, kemarin. Menurut Hartarto, kota cer­ das yang dimaksudnya yakni pemerintahan yang cerdas, ekonomi yang cerdas, mobilitas yang cerdas, lingkungan cerdas, masyarakat yang cerdas, serta kehidupan yang cerdas, sehing­ ga dengan sendirinya mampu menciptakan Bandar Lampung yang maju dan sejahtera. Dia juga mengatakan ber­ komitmen menata pemerin­ tahan yang baik dan bersih, menciptakan sistem pemerin­ tah berbasis informasi teknologi (IT), menumbuhkan perda­ gangan, jasa, pariwisata, dan ekonomi kreatif, fokus pada pendidikan dan kesehatan, sosial budaya, olahraga dan kesenian, serta menciptakan Bandar Lampung yang aman. “Saya yakin bisa diwujudkan jika masyarakat bersatu untuk

berubah dan pemimpinnya di­ percaya masyarakat,” kata dia.

Tidak Menggusur Calon lainnya yakni petaha­ na Wali Kota Bandar Lampung Herman HN. Dalam visi-misi­ nya dia mengaku tidak akan menggusur penduduk pesisir demi mengembangkan pari­ wisata. “Masalah pesisir, saya

Saya siap menciptakan Bandar Lampung sebagai kota cerdas 2020. Saya ingin melakukan perubahan. sudah tawari rumah susun. Enggak mau mereka. Saya eng­gak bisa orang susah saya gencet lagi,” kata dia. Terkait pengentasan peng­ angguran, dia mengklaim sudah berupaya melalui pem­ bangunan perhotelan. “Pem­ bangunan hotel saat ini bisa 1.600 pengangguran teratasi dan PAD meningkat jauh. Ka­ lau banyak PAD-nya, uang kita banyak, kita bisa bangun in­

frastruktur lainnya,” ujarnya. Kemudian, calon yang juga pengurus DPD Demokrat Lam­ pung Yusuf Kohar justru akan menyempurnakan arah dan tujuan pembangunan Kota Bandar Lampung sebagai kota jasa, perdagangan dan pari­ wisata yang pintar, berbudaya luhur, serta berwawasan ling­ kungan. Sementara Badri, yang juga mendapat giliran menyam­ paikan visi-misi, mengaku akan mengembangkan pasar tradisional. “Pasar tradisio­ nal itu sumber penghasilan masyarakat, angkutan kota juga akan saya perbaiki supaya lancar,” kata dia. (*10/*5/U1) ekasetiawan@lampungpost.co.id

CALON wali kota Metro Su­ darsono makin gencar meng­ gelar silaturahmi tokoh dan masyarakat di sejumlah wilayah setempat. Hal itu dilakukannya menjelang deklarasi pencalon­ annya pada Minggu (26/4). Terakhir silaturahmi digelar di Kelurahan Sumbersari, Me­ tro Selatan, Sabtu (18/4) malam. Acara digelar di kediam­a n sa­lah seorang tokoh setempat Wakijan yang dihadiri ratusan warga yang sekaligus meng­ gelar pengajian rutin. Wakil Ketua DPRD Metro itu pun juga menyempatkan silatu­ rahmi dengan alumnus SMA/ SMK Ganesha Metro di kediaman Bambang di Kelurahan Metro, Metro Pusat, Senin (13/4). Menu­ rut Sudarsono, bersilaturahmi dengan warga telah dilakukan­

nya sejak sebelum dia terjun ke dunia politik, apalagi dia sebagai ketua Paguyuban Margo Limo— keturunan kolonisasi di Metro. “Memang saya suka bersila­ turahmi, selain menyambung rasa juga mengharap berkah,” kata Sudarsono, yang juga ket­ ua DPC Partai Demokrat Kota Metro ditemui di sekretariatnya, Minggu (19/4). Ke depan, kata Sudarsono, akan menggelar deklarasi pen­calonannya di Lapangan Samber, Kota Metro, Minggu (26/4). Pada deklarasi itu akan digelar wayang semalam sun­ tuk yang mengundang Ki Da­ lam Joko Klenteng asal Ngawi, Jawa Timur. Selain itu juga, menghadirkan bintang tamu Kirun dan sinden Warni dari Wonogiri. (OGI/U1)

n LAMPUNG POST/SUPRAYOGI

SILATURAHMI. Wakil Ketua DPRD Kota Metro Sudarsono menggelar silaturahmi dengan warga Sumbersari, Metro Selatan, Sabtu (18/4) malam. Selain silaturahmi, Sudarsono juga menyampaikan niatnya maju dalam pemilukada Kota Metro.

±

±

CMYK

±

±


senin, 20 april 2015

politik

LAMPUNG POST

3

KPU Jangan Langgar UU Polemik keabsahan kepengurusan partai politik menjelang tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak makin memanas. MUSTAAN BASRAN

P

ANITIA kerja Komisi II DPR yang meminta KPU untuk membuat terobosan aturan dengan tidak mengindahkan UU No. 2/2011 tentang Partai Politik yang me­ nyebut keabsahan kepengurus­ an parpol dibuktikan dengan SK Menkum dan HAM bagi partai yang berkonflik sangat disayangkan kubu partai yang memegang SK Menkum dan HAM. Pasalnya, jika KPU menu­ ruti masukan panja Komisi II, KPU sama saja menabrak UU yang berlaku dan berpotensi

PAN Pesawaran Gelar Kovensi di Padangcermin DEWAN Pimpinan Daerah (DPD) PAN Pesawaran gelar konvensi calon kepala daerah PAN di Kecamatan Padangcer­ min, Sabtu (18/4). Konvensi itu dilakukan untuk ketiga kalinya, setelah menggelar konvensi di dua lokasi, yakni di Kecamatan Negerikaton dan Kedondong. Menurut anggota Fraksi PAN Pesawaran Rivanzi Chandras Varas Rachmat, konvensi PAN yang digelar Sabtu (18/4), yang mengagendakan pemaparan visi dan misi calon di hadapan pengu­ rus DPC dan ranting yang ada di lima kecamatan, yakni Kecamat­ an Padangcermin, Kecamatan Telukpandan, Kecamatan Way Ratai, Kecamatan Margapunduh, dan Kecamatan Punduhpedada.

Saat ini ibu Arofah sudah hadir, lalu Dendi Ramadhona, Musiran, Doni Barata, serta Al Muzamil Yusuf sudah mengonfirmasi kedatangannya. Dia menjelaskan sebelum­ nya pengurus partai yang ada di Kecamatan Kedondong, Way Lima, dan Way Khilau telah mendapatkan pemaparan visi dan misi bakal calon pemilu­ kada yang digelar di Kecamat­ an Kedondong. Sedangkan pengurus partai yang ada di Kecamatan Gedongtataan, Kecamatan Negerikaton dan Kecamatan Tegineneng, para bakal calon pemilukada telah menyampaikan visi dan misi­ nya di kediaman Ketua Fraksi PAN Pesawaran Paisaludin yang ada di Desa Kagungan­ ratu, Kecamatan Negerikaton. “Kali ini konvensi dilaksana­ kan di kediaman anggota Fraksi PAN Pesawaran Umroni di Desa Padangcermin, Kecamatan Pa­ dangcermin,” kata Rivanzi. Rivanzi, yang juga menjabat sebagai wakil ketua DPRD Pesawaran ini, mengatakan seluruh bakal calon pemilu­ kada PAN Pesawaran telah me­ ngonfirmasi akan hadir dalam penyampaian visi dan misinya di depan pengurus partai ber­ lambang matahari ini. “Saat ini ibu Arofah sudah hadir, lalu Dendi Ramadhona, Musiran, Doni Barata, serta Al Muzamil Yusuf sudah mengonfirmasi kedatangannya,” ujarnya. Dia juga menjelaskan dengan dilaksanakannya konvensi ke-3 di Padangcermin ini, seluruh pengurus partai di 11 keca­ matan telah mengetahui apa saja dan bagaimana visi dan misi bakal calon pemilukada yang akan diusung DPD PAN Pesawaran dalam Pemilukada Kabupaten Pesawaran, pada Desember tahun ini. (CK10/U1)

melanggar hukum. “Tidak bisa seperti itu, sela­ ma UU belum dicabut, diganti, dan dibatalkan MK, itu hukum yang mengikat. KPU itu tugas­ nya melaksanakan hukum. Karena tugasnya terkait pemi­ lukada, ya harus patuh dengan UU Parpol dan UU Pilkada,” ujar Wakil Sekretaris Jenderal PPP versi Muktamar Surabaya Arsul Sani, ketika dihubungi Media Indonesia, kemarin. Menurut Arsul, KPU sebagai perpanjangan tangan peme­ rintah dalam penyelenggaraan pemilukada sesuai dengan UU 30/2014 tentang Adminis­

trasi Pemerintahan tidak dapat membuat norma hukum baru di luar UU Parpol dan UU Pilka­ da di dalam PKPU. “KPU kan pelaksana, membuat aturan sebatas melancarkan tugasnya, tetapi tidak bisa menciptakan norma hukum baru,” ujarnya. Direktur Eksekutif Perlu­ dem Titi Anggraini tidak da­ pat membayangkan jika KPU tidak berpijak pada UU Parpol. Pasalnya, UU 8/2015 tentang Pemilukada tidak mengatur keabsahan partai politik yang berhak mengikuti pemilukada serentak pada 9 Desember mendatang. “Masalahnya, kalau tidak menggunakan UU Parpol, UU apa yang diguna­ kan? Sebab, UU Pilkada tidak secara detail mengatur soal itu,” kata dia.

Berproses Menurut Titi, selama pengadil­an masih berproses, putusan sela yang dikeluarkan PTUN di tingkat pertama tidak dapat dijadikan rujukan. Un­ tuk itu, karena KPU tidak dapat mengurusi internal parpol, KPU harus menunggu putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap. “KPU bisa ber­ koordinasi dengan MA supaya proses hukum bisa dilakukan dengan cepat,” ujarnya. Selain itu, Titi berpendapat KPU dapat mengeluarkan ke­ bijakan yang tertuang dalam PKPU, yakni bagi calon yang ingin maju melalui partai yang tengah berkonflik, harus mendapat persetujuan kedua kubu. (MI/O1) mustaan@lampungpost.co.id

selintas

Syarat Calon Independen 7,5% Dukungan SYARAT pencalonan melalui jalur perseorangan atau independen adalah mengumpulkan dukungan 7,5% dari jumlah penduduk. Dukungan itu pun harus dari warga yang sudah bisa memilih. “Calon independen diwajibkan menyerahkan dukungan minimal 7,5% dari jumlah penduduk Gunung Kidul yang mencapai sekitar 750 ribu jiwa. Oleh sebab itu, calon independen harus mengantongi dukungan sekitar 60 ribu fotokopi kartu tanda penduduk,” kata Ketua KPU Gunung Kidul Zaenuri Ikhsan, Minggu (19/4). Dia mengatakan jangka waktu penyerahan dukungan dalam bentuk KTP pada Juni atau satu bulan lebih sebelum pendaftaran resmi partai politik dibuka. “Batas waktu penyerahan dukungan pada 7—11 Juni dan kami langsung melakukan verifikasi data yang diserahkan oleh bakal calon bupati independen,” katanya. (ANT/U1)


OPINI

Senin, 20 APRIL 2015

LAMPUNG POST

Masa Depan Lelang Online Ihsan Taufiq

Admin LPSE Kabupaten Pesawaran

K

EPALA Lembaga Kebijakan Peng­ adaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) mengeluarkan Surat Edaran Nomor 1 Tahun 2015 yang isinya mengins­ truksikan seluruh intansi pemerintah untuk mengumumkan pelelangan melalui surat kabar nasional atau provinsi. Selain itu, pengumuman secara online (daring) yang selama ini disampaikan dan dilaksanakan melalui situs web Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) masing-masing instansi pemerintah. Terbitnya surat edaran ini jelas merupakan tindak lanjut instruksi Wakil Presiden Jusuf Kalla yang disampaikan dalam pertemuan dengan Menko Perekonomian dan kepala LKPP beberapa waktu lalu. Wapres Jusuf Kalla menginginkan semua lelang disampaikan melalui surat kabar dengan alasan supaya masyarakat luas tahu bahwa pemerintah memang bekerja. Bagi para pihak yang terlibat dalam pengadaan barang dan jasa pemerintah, terutama panitia pengadaan dan pengelola sistem pengadaan elektronik (e-tendering), instruksi Wapres yang kemudian dituangkan dalam surat edaran kepala LKPP ini sangat mengherankan. Surat edaran ini muncul di tengah luapan semangat para pegawai untuk memperbaiki dan menciptakan sistem pengadaan barang/jasa pemerintah yang efektif, efisien, transparan, serta bersih dari praktik korupsi. Sejak hadirnya Perpres 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerin­ tah, LKPP dan elemen lain yang peduli dengan pengadaan barang/jasa pemerintah memang mencurahkan tenaga dan pikiran untuk membangun sistem pengadaan yang transparan melalui media daring. Proses lelang manual perlahan diganti dengan lelang secara elektronik. Dengan sistem

lelang elektronik, semua penyedia barang/ jasa bebas mengikuti proses lelang tanpa ada yang menghalang-halangi. Antara penyedia dengan panitia lelang juga tidak ada proses tatap muka sehingga memperkecil terjadinya kongkalikong dalam penetapan pemenang tender. Semangat mewujudkan proses pengadaan barang/jasa yang transparan dan efisien inilah yang selalu dide­ ngungkan dan menjadi misi bersama para pengelola LPSE se-Indonesia.

Pleh karena itu, sangat wajar apabila muncul penolakan atas surat edaran tersebut. Mengumumkan pelelangan di surat kabar seperti dulu dianggap sebagai kebijakan balik arah dalam agenda reformasi pengadaan barang/jasa pemerintah. Selain akan menyebabkan pembengkakan anggar­ an, instruksi untuk mengumumkan lelang di surat kabar juga akan sulit dilaksanakan mengingat sejak awal tahun setiap instansi pemerintah tidak mengalokasikan dana untuk iklan pelelangan. Saat ini proses lelang sudah mulai ber­ jalan secara daring di situs web LPSE setiap instansi pemerintah se-Indonesia. Kemungkinan jadwal akan molor jika setiap instansi

DPD dan Keberpihakan Legislasi Kepala Daerah Sambungan Hlm. 1

mesti membuat perubahan anggaran guna mengakomodasi instruksi tersebut. Lebih jauh lagi, edaran agar lelang diumumkan di surat kabar jangan-jangan menjadi awal kembalinya proses lelang ke sistem manual yang secara empiris terbukti rawan manipulasi dan korupsi. Namun, tidaklah tepat jika yang dipamerkannya adalah kegiatan lelang. Mungkin lebih tepat jika iklan di surat kabar diisi oleh keberhasilan dan jejak pembangunan pemerintah yang jelas akan membeberkan wajah pemerintahan yang sudah bekerja. Misalnya, tentang berapa kilometer jalan yang sudah dibangun sampai mulus selama satu tahun anggaran, berapa banyak fasilitas pendidikan dan kesehatan yang sudah dibangun, dan sebagainya. Adapun proses lelang yang harus kita bangun adalah bagaimana agar pengadaan barang dan jasa terwujud sesuai asas transparansi, efisiensi, efektivitas, serta dapat menyejahterakan bangsa. Dengan makin tingginya tingkat penggunaan internet, lambat laun akan makin banyak warga yang mau mengakses informasi pengadaan daring. Masyarakat sebagai konsumen informasi hanya akan tertarik membaca dan mengikuti informasi yang menarik bagi mereka. Kalaupun mesti ada pengumuman tentang pelelangan di surat kabar, materi yang diumumkan adalah kampanye agar setiap orang mengakses situs web LPSE untuk mengikuti atau sekadar mengetahui proses lelang yang dilakukan instansi pemerintah, baik yang sedang maupun yang sudah berjalan. Oleh karena itu, yang kita kampanyekan adalah bagaimana agar para penyedia barang dan jasa mengikuti mekanisme tersebut dan masyarakat dapat memantaunya secara daring, bukan untuk mengembalikan lelang ke pola manual yang rawan dengan manipulasi dan korupsi. n

Kontekstualisasi Warisan Pemikiran KAA Wildan Sena Utama

Mahasiswa Pascasarjana di Leiden University, Belanda, menulis tesis tentang KAA

T

AHUN ini Indonesia memperingati 60 tahun perayaan Konferensi Asia Afrika (KAA) secara besar-besaran di Ban­ dung dan Jakarta. Peringatan KAA penting dilakukan sebagai sebuah kontekstualisasi pemikiran bukan sekadar sebagai selebrasi atau romantika masa lalu. Peringatan terha­ dap KAA berarti menerapkan kembali ide-ide besar yang digaungkan para pemimpin AsiaAfrika di Bandung, 60 tahun yang lalu. Konferensi Bandung 1955 atau yang lebih dikenal publik Indonesia sebagai Konferensi Asia Afrika, merupakan peristiwa monumental yang diingat masyarakat Indonesia sebagai sebuah momen yang menandakan peran aktif Indonesia sebagai salah satu aktor utama Dunia Ketiga pada periode 1950-an. Dalam sejarah dunia, untuk pertama kalinya negara-negara Asia dan Afrika baru merdeka, setengah merdeka, dan belum merdeka, berhasil dikumpulkan dalam satu meja untuk mendiskusikan isu-isu dunia di tengah berkecamuknya Perang Dingin. KAA merupakan suatu momen historis yang penting bagi dunia saat itu dan sete­ lahnya karena dia memberikan visi alternatif melampaui pandangan dua blok besar yang bertikai saat itu. Kekuatan Dunia Ketiga pada waktu ini berkumpul untuk mempromosikan terciptanya tatanan dunia yang lebih adil, humanis, dan damai dengan melawan segala bentuk subjugasi neoko­ lonialisme/imperialisme dan menghargai hak asasi manusia segala bangsa.

Partisipasi Opini

Kontekstualisasi pemikiran atau ide-ide yang dibawa dalam KAA penting untuk selalu didiskusikan kembali. Latar belakang munculnya KAA tidak muncul sekadar sebagai respons dari Dunia Ketiga untuk menjadi penyeimbang dua kekuatan besar yang bertarung pada masa itu, Amerika Serikat dengan demokrasi liberal dan kapitalismenya, dan Uni Soviet dengan totalitarian dan komunismenya. Ide-ide yang digaungkan para pemimpin Asia-Afrika seperti penentuan nasib sendiri, hak asasi manusia, dan perdamaian dunia sebetulnya telah berakar kuat dalam jaring­ an solidaritas gerakan antikoloniasme dan antiimperialisme Asia-Afrika yang telah terbentuk sejak awal abad ke-20 ketika negara-negara Asia-Afrika masih dikolonisasi Kerajaan Eropa. Dalam pidato pembukaan KAA di Ban­dung, berjudul Let a New Asia Africa Be Born, Soekarno mengingatkan kembali peran pen­ ting Konferensi Liga Antiimperialisme dan Penindasan Kolonial di Brussels 1927 sebagai sebuah fondasi terbentuknya aliansi solidaritas dari negara-negara Asia-Afrika. Bagi para sejarawan, konferensi tersebut merupakan langkah penting pembangun­ an kerja sama negara-negara Asia yang nanti muncul kembali pada periode Perang Dingin di bawah nama Colombo Five yang merupakan inisiator di belakang penyelenggaraan KAA. Hasil KAA yang disebut sebagai Dasasila Bandung berisi pemikiran tentang penentuan nasib sendiri, hak asasi manusia, demokrasi, dan perdamaian dunia. Itulah manifestasi dari raison d’etre kemerdekaan negara-negara Asia-Afrika.

4

Tahun ini di bawah konsepsi south-south cooperation, Indonesia memperingati 60 tahun berlangsungnya KAA. Konsep southsouth itu atau yang sering disebut juga sebagai Global South atau Third World, sangat pas untuk merepresentasikan kekuatan baru dari negara-negara di belahan selatan dunia yang membawa pesan-pesan pemikiran dari KAA 60 tahun yang lalu. Semenjak terjadinya krisis ekonomi di Eropa dan Amerika serta naiknya kekuatan dunia baru di Selatan, seperti India, Tiong­ kok, dan Indonesia, keseimbangan geopolitik lama yang terbentuk pasca-Perang Dingin sudah begitu bergeser. Pada masa sekarang, pemikiran KAA bagi dunia masih sangat relevan. Peran aktif dari Global South inilah yang begitu ditunggu dalam menyelesaikan sejumlah permasalahan pen­ ting terkait dengan perdamaian dunia, seperti konflik Suriah, Yaman, dan Irak. Konsep perdamaian dunia yang digagas Dasasila Bandung dengan menolak segala bentuk peperangan masih terasa relevan hingga saat ini. Terkait dengan penentuan nasib sendiri, peran dari Global South pun sangat pen­ting untuk membantu kemerdekaan rakyat Palestina. Sampai sekarang kita masih melihat intervensi politik dan militer dari kekuatan Barat dan Timur dalam mencampuri urus­ an dalam negeri negara-negara Timur Te­ ngah yang seharusnya berhak menentukan nasib mereka sendiri. Selain itu, Indonesia tidak boleh melupakan problem internal sendiri terkait dengan isu-isu hak asasi manusia. Sampai saat ini diskriminasi dan kekerasan masih saja terjadi terhadap etnik-etnik dan kelompok agama minoritas di Indonesia. n

P

ADA awal-awal kiprahnya, harus diakui DPD kurang maksimal dalam menja­ lankan perannya. Hal ini dise­ babkan amputasi institusional dalam konteks kewenangan DPD yang dianggap hanya sebagai pelengkap sistem parlemen. Hal ini salah satunya terlihat dari keadaan inisiatif legislasi DPD periode pertama (2004—2009). DPD mengajukan 12 usul RUU inisiatif, 10 di antaranya diserahkan kepada DPR tetapi yang ditindaklanjuti hanya satu saja. Menjelang akhir periode kedua, DPD secara konstitusional berhasil memperjuangkan kewenangan konstitusional yang lebih egaliter dengan DPR dan pemerintah. Putus­ an MK 27 Maret 2013 dengan register perkara Nomor 92/PUU-X/2012 tentang Konstitusionalitas Tugas dan/atau Kewenangan Legislasi DPD yang setara dengan DPR dan presiden menjadikan DPD makin berperan sentral dalam memperjuangkan kepentingan daerah di tingkat nasional, terutama dalam hal kewenangan legislasi. Pada periode kedua (2009—2014), tercatat beberapa RUU berasal dari inisiatif DPD seperti RUU Penge­ lolaan Daerah Perbatasan, Peng­ adilan Khusus Agraria, Otonomi Khusus Bali, dan RUU Kelautan. RUU kelautan menjadi masterpiece dari DPD periode kedua dan menjadi awal proses legislasi tripartit antara DPD, DPR, dan pemerintah.

Perjuangan keberpihakan legislasi juga harus didukung seluruh elemen di daerah, baik akademisi, LSM, organisasi masyarakat, maupunlembaga riset, maupun lain-lain. Kompleksitas Pembentukan Peraturan Perundangundangan Kewenangan legislasi sangat berkaitan dengan pembentukan peraturan perundang-undangan. Pembentukan peraturan perundang-undangan adalah proses pembuatan peraturan perundangundangan yang dimulai dari peren­ canaan, persiapan, teknik penyu­ sunan, perumusan, pembahasan, pengesahan, pengundangan, dan penyebarluasan. Tahap perencanaan pembentukan peraturan perundang-undangan sebagai tahap awal dari seluruh proses dilakukan melalui penetapan program legislasi nasional (prolegnas). Meuwissen, dalam konteks pembentukan peraturan perundangundangan, membedakan dua momen sentral (unsur pokok) dalam pembentukan hukum, yaitu momen politik-idiil dan momen yang bersifat teknikal. Momen politik-idiil berkaitan dengan isi undang-undang yang diinginkan (diaspirasikan), yaitu berkaitan dengan mengartikulasikan atau mengolah tujuan-tujuan politik, sedangkan momen teknikal berkaitan dengan proses teknis legal drafting. Prolegnas dalam konteks ini meru-

pakan momen politik-idiil dalam wilayah hulu pencapaian tujuan bernegara. Kompleksitas prolegnas sejalan dengan apa yang dikemukakan D’Anjou sebagaimana dikutip oleh Satjipto Rahardjobahwa pembentukan peraturan perundangundangan merupakan sebuah proses yang kompleks. Kompleksitas pembentukan per­ aturan perundang-undangan pada akhirnya memberikan dampak terhadap kuantitas dan kualitas UU selama periode 2009—2014. Hasil akhir dari pencapaian prolegnas 2009—2014 menghasilkan 126 UU dari 247 RUU dalam prolegnas 2009—2014. Di sisi lain, jumlah yang cukup banyak tersebut dapat dimaknai terdapat banyak sekali pengaturan norma bersifat umum secara nasional. Dilihat dari perspektif bahwa tiap-tiap sektor mempunyai kepentingannya masing-masing dan sebanyak 126 UU itu berada dalam posisi hierarki yang sama, sebab itu dapat pula disimpulkan disharmoni dan tumpang tindih pengaturan dalam suatu bidang sangat mungkin terjadi. Analisis ini belum termasuk melihat jumlah produk UU yang juga telah terbentuk sebelum 2009, yang juga dapat menimbulkan keadaan disharmonisasi.

DPD dan Tantangan Pembangunan Legislasi Pada tahun ini, sebanyak 159 RUU telah disetujui untuk masuk dalam prolegnas 2015—2019. Dari jumlah itu, juga disepakati terdapat 37 RUU yang menjadi prolegnas prioritas 2015. Seluruh RUU proleg­ nas prioritas tersebut merupakan usulan dari DPR, pemerintah dan DPD. DPD sendiri mempunyai kewajiban untuk menyelesaikan RUU Wawasan Nusantara sebagai RUU inisiatif DPD dan telah menjadi RUU prioritas 2015. Selain itu, DPD juga menjadi aktor utama dalam beberapa RUU misalnya RUU Pertanahan, RUU Perubahan tentang Perimbangan Keuangan Pusat dan Daerah, RUU Sistem Penyelesaian Konflik Agraria, RUU Kedaulatan Pangan, revisi UU Kehutanan, dan RUU Pengelolaan Sumber Daya Alam, dan RUU yang berkaitan baik langsung maupun tidak langsung dengan kepentingan daerah. Bagi DPD, perwujudan prolegnas dalam bentuk peraturan perundang-undangan akan sangat terkait dengan tugas dan kewenangannya sebagai representasi daerah. Kita harus mengakui banyak terjadi konflik antara berbagai peraturan perundang-undangan sektoral dengan peraturan perundangundangan mengenai desentralisasi dan otonomi daerah. Terlebih lagi, belum konsistensinya keberpihak­ an fraksi partai di DPR terhadap kepentingan daerah harus menjadi catatan bagi DPD untuk menjadi garda terdepan dalam pembentukan legislasi yang berpihak kepada daerah. DPD harus mengawal dan memperjuangkan seluruh proses yang kompleks tersebut untuk kepentingan daerah. Terakhir, perjuangan keberpihakan legislasi tersebut juga harus didukung seluruh elemen di daerah, baik akademisi, LSM, organisasi masyarakat, lembaga riset, maupun lain-lain karena masukan dan kritik akan sangat membangun kualitas legislasi yang berpihak kepada daerah. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id dan redaksilampost@yahoo.com dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur Utama: Raphael Udik Yunianto. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Kepala Divisi Radio: Iwan Marliansyah. Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Nova Lidarni, Sudarmono, Umar Bakti. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Redaktur: Lukman Hakim, Muharam Chandra Lugina, Musta’an Basran, Rinda Mulyani, Rizki Elinda Sary, Sri Agustina, Wiwik Hastuti, Zulkarnain Zubairi. Asisten Redaktur: Abdul Gofur, Aris Susanto, ­Delima Napitupulu, Fathul Mu’in, Hendrivan Gumay, Iyar Jarkasih, Ricky P. Marly, Sri Wahyuni, Soni Elwina Asrap, Susilowati, Vera Aglisa. Liputan Bandar Lampung: Ahmad Amri, Dian Wahyu Kusuma, Eva Pardiana, Ezed Qyoko W.P, Eka Setiawan, Ikhsan Dwi Satrio, Meza Swastika, Nur Jannah, R. Insan Ares Prameswara, Umar Wira Hadi Kusuma, Wandi Barboy, Zainuddin. Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Inge Olivia Beatrix Mangkoe. Radio-LAMPOST.CO. Redaktur: Padli Ramdan. Asisten Redaktur: Isnovan Djamaludin, Sulaiman, Gesa Vitara. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Desain Grafis redaktur: DP. Raharjo. ­ Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Sumaryono. Staf Khusus Biro Daerah: M. Natsir (Koordinator). Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, ­Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya. Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. Lutfi, Suprayogi, Musannif Effendi Y. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, M. Guntur Taruna, Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, ­ Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarly, Mif ­Sulaiman, ­Sudiono, Heru Zulkarnain.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Business Development: Amiruddin Sormin. Senior Account Mana­ger Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Ma­nager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Asisten Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Mana­ger Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, ­Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kota­agung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, ­WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU ­MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


OPINI

SENIN, 20 april 2015 nuansa

PAK DE PAK HO

Siklus Kekerasan

C

n LAMPOST/hendrivan

Zulkarnain Zubairi Wartawan Lampung Post

5

LAMPUNG POST

APEK juga ya kalau setiap baca koran, kita menjumpai banyak benar berita seputar tindak kekerasan. Setiap nonton televisi, tidak sedikit program yang mempertontonkan adegan kekerasan. Untuk menyelesaikan masalah pun, orang ternyata lebih memilih kekerasan fisik, seperti memukuli penjahat yang tertangkap, membunuh orang yang dibenci, menganiaya orang lain untuk menunjukkan kekuatannya, merusak milik orang lain karena ketidaksukaan, dan lain-lain. Namun, benar-benar selesaikah masalahnya? Ternyata tidak. Kekerasan hanya akan melahirkan kekerasan berikutnya. Apalagi kekerasan tidak hanya dimonopoli orang secara pribadi, tetapi juga dilakukan segerombolan orang yang merasa keke­ rasan bisa menyelesaikan masalah.

Pengguna kekerasan yang paling dahsyat adalah negara. Sebab, negara punya kekuasaan dan kekuatan untuk bertindak secara luas dan secara hukum untuk menggerakkan rakyatnya, misalnya, melakukan perang. Kekerasan adalah kekuatan dan tindak­ an secara fisik dan psikis, yang menghancurkan kehidupan, mengabaikan HAM, dan merusak lingkungan. Kekerasan tidak hanya fisik, tetapi juga psikis, seperti ancam­an dan teror. Tidak cuma ditujukan ke manusia, tetapi juga ke lingkungan hidup. Di antaranya penebangan hutan atau penambangan tidak terkendali, pencemaran lingkungan, hingga yang pa­ ling kecil kalau kita membuang sampah di sembarang tempat. Sigmund Freud mengatakan setiap individu memang cenderung berperilaku menghancurkan objek. Camara dalam bukunya, Spiral Kekerasan, mengatakan ketidakadil­an adalah akar pertama

keke­rasan. Orang yang mengalami ketidakadilan melawan dengan segala cara, termasuk kekerasan. Selanjutnya, pihak yang berkuasa meredamnya dengan kekerasan juga. Akhirnya, kekerasan tidak pernah berakhir. Cara-cara kekerasan lebih banyak dipilih orang, terutama karena lebih mudah dan enggak memerlukan pemikiran mendalam. Sulit memang menghentikan siklus kekerasan. Namun, tetap bisa ditekan seminimal mungkin. Caranya, melawan kekerasan tanpa kekerasan. Soalnya kebenaran itu relatif. Setiap orang yang melakukan tindakan, pasti punya dasar yang dianggapnya benar. Ini pasti terjadi dalam setiap konflik. Kalau kita paham orang lain mungkin bisa benar, kenapa kita harus berbuat keke­rasan yang tidak bakal menyelesaikan masalah? Dengan kekerasan tidak ada lagi ruang untuk saling mengerti. n

SURAT PEMBACA

Pendidikan Moral dalam Keluarga LP Kok Jadi Kantor Mafia Narkoba SAYA ingat, pada sekitar 2003 Prof. Dr Sucipto (Rektor UNJ) mengatakan sebelum negara ini hancur karena maraknya praktik korupsi, seharusnya pemerintah memberikan perhatian khusus pada pendidikan dengan segera membuat pola yang baku. Blueprint Pendidikan Nasional untuk mengatasi praktik korupsi (Kompas, 8/2/2003). Lalu Paul Suparno (dosen Universitas Sanata Dharma Yogyakarta) juga menulis praktik korupsi di Indonesia sudah menjamur. Tidak ada bidang kehidupan tak tercemar virus korupsi, baik yang kecil maupun yang besar (Kompas, 11/3/2003). Di sini saya hanya mau mengatakan korupsi sudah lama dirasa bangsa ini. Paling tidak 12 tahun yang lampau. Terus tumbuh dan berkembang sampai saat ini. Memang negara tidak pernah diam. Negara terus melawan dan koruptor pun sama. Melawan dan melawan terus. Tanpa malu. Mereka kuat. Sering menang juga. Cukup banyak elite pribadi dan kelompok elite bangsa ini punya moralitas yang rendah. Moralitas orang yang tidak berpikir tentang kehidupan orang lain. Orang yang tak dapat menyadari. Dengan korupsi itu, ia dan kelompoknya ikut menghancurkan kehidupan yang luas, di saat dirinya sendiri juga ada di situ, yaitu ketika Ahok mau dilengserkan DPRD DKI saat menemukan dana siluman Rp11 triliun. Kecenderungan elite besar mengumpulkan harta diikuti elite kecil dengan mengutip berbagai pungutan. Mereka hidup dari upeti, kini upeti berganti nama korupsi, yaitu pada anggota DPR yang barusan kena OTT KPK. Lalu apakah berarti korupsi tak dapat dilawan? Korupsi tak dapat hilang dari negeri ini? Jawabnya bisa. Caranya, keyakinan dan kontrol masyarakat luas untuk tindak korupsi dikuatkan dan ditingkatkan. Dibuat gerakan nasional “antikorupsi” secara bersama-sama, antara lain dengan cara (1) Sistem hukum yang jelas dan tegas, (2) Polisi pemerintah yang tegas untuk pelanggaran korupsi, (3) Penegak hukum berani dan tegas menindak pelaku korupsi, (4) Pendidikan moral dari keluarga, TK, sampai PT menekankan antikorupsi, dan (5) Gerakan antikorupsi serentak di masyarakat. Bangsa lain boleh mengatakan hilangnya korupsi di negeri ini itu mimpi. Itu benar. Ini memang impian kita bersama. Impian yang pasti akan terjadi. L Heru Purwanto Debegan RT 01/RW 05 Mojosongo, Surakarta

MESKIPUN sudah diperangi dengan hukuman mati, penjahat narkoba semakin berani mengedarkan barang haram tersebut. Salah satunya adalah Freddy Budiman yang tak segan-segan menyulap lembaga pemasyarakatan (LP) menjadi kantor untuk menjalankan bisnis haramnya. Sungguh memprihatinkan. Freddy ditangkap karena diduga mengotaki peredaran narkotika jenis baru CC4. Jenis ini termasuk baru dan mempunyai dampak berbahaya bagi tubuh, bahkan bisa mematikan (SM, 13 April 2015). Dalam kasus CC4 ini, menurut pakar farmakologi Kombes Mufti Djusnir, meski belum masuk dalam lampiran perundangan, bukan berarti tidak bisa menerapkan pasal yang ada di UU Narkotika. Hal ini bisa dilandasi keterangan ahli seperti tertuang dalam pasal 75 UU Narkotika. Jadi aparat harus meyakini dan jangan ragu untuk menerapkan pasal di Undang-Undang 35/2009 betapa bahaya dan merusaknya jenis narkotika yang baru ini. Sebenarnya para terpidana mati mafia narkoba sudah banyak memberikan testimoni untuk dijadikan pembelajaran hidup agar jangan mengikuti jejaknya. Dua terpidana mati tersebut adalah Raheem Agbaje Salami yang ditangkap karena membawa 5,3 kilogram, yang menjelang kematiannya menulis surat wasiat yang dipastikan yang membaca akan merinding. Isi surat tersebut adalah Raheem menginginkan ketika ditembak nanti tanpa penutup kepala karena ingin melihat dunia terakhir kalinya. Sedangkan gembong narkoba yang kedua adalah asal Australia Andrew Chan menulis yang surat tentang bahaya narkoba. Surat tersebut telah diserahkan kepada Malinda Rutter, yang merupakan karib Andrew dan akan dijadikan sebagai salah satu materi program Sunday Night. Ini merupakan acara khusus remaja dalam hal psikologi yang membimbing mental pendidikan khususnya dikalangan remaja. Dalam surat tersebut dia menuliskan penderitaan yang ditimbulkan bagi dirinya dan keluarga. Chan juga menggambarkan soal penderitaannya yang sangat menyiksa akibat ulahnya yang tidak baik. Dia juga menulis tentang kerinduan tentang pernikahan, pemakaman serta kehadiran keluarga. Narkoba adalah narkotika dan obat berbahaya yang mengacu pada kelompok senyawa yang umumnya memiliki risiko kecanduan bagi penggunanya. Sebenarnya dalam kesehatan, narkoba digunakan untuk membius pasien saat akan dioperasi atau obat penyakit tertentu. Namun narkoba disalahartikan dan digunakan dengan dipakai orang yang sehat yang mengakibatkan kecanduan. Penyalahgunaan tentu akan berdampak buruk bagi penggunanya dalam kesehatan mental dan

fisik. Dampak tidak langsung pengguna narkoba adalah antisosial, lupa kepada Allah swt, keluarga malu dan masih banyak dampak lain. Sedangkan dampak langsung pada pengguna adalah gangguan pada kesehatan tubuh. Seluruh anggota tubuh akan digerogoti hingga tidak berdaya seperti jantung, syaraf, darah, tulang, kulit. Efek itu tidak akan terkendali karena pengguna sudah kecanduan dan biasanya setelah seseorang pecandu sembuh dan sudah sadar dari mimpinya, maka ia baru menyesali semua perbuatannya yang tolol. Suhadi Rusmianto Hajimena, Lampung Selatan

Pelanggaran tanpa Tilang, Mungkinkah? JUJUR saja, saya mungkin termasuk yang terkejut ketika Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono mengatakan bahwa operasi simpatik yang dimulai 1—21 April berkaitan dengan penertiban pengguna jalan, tidak dilakukan penilangan. Alasan yang dikemukakan bahwa polisi tidak menindak pelanggar, tetapi lebih mengedepankan persuasi. Sebuah langkah yang memang tidak lazim, mengingat biasanya razia itu akan berujung pada penilangan. Namun, saya merasa hal itu justru akan dimanfaatkan untuk pengendara yang memang hobi melanggar aturan lalu lintas. Ada tilang saja tetap melanggar, apalagi kalau cuma diimbau agar tak melakukan pelanggaran. Sejauh yang saya lihat, masih banyak pengendara sepeda motor yang melawan arus, mobil yang melaju kencang di bahu jalan tol, truk yang melenggang tenang di jalur tengah dengan kecepatan rendah, hingga penggunaan aksesori aparat berupa strobo dan rotary lamp biru. Menurut saya, warga Jakarta tidak bisa cuma diimbau, tetapi harus dipaksa untuk taat aturan. Bila perlu dilakukan pencabutan SIM bila terbukti beberapa kali melakukan pelanggaran lalu lintas. Saya iri melihat kondisi lalu lintas di sejumlah negara yang pernah saya kunjungi. Contohnya, saat ada kendaraan yang melaju di atas batas kecepatan yang diizinkan, di pinggir jalan akan berbunyi tanda adanya pelanggaran. Denda pun dikirimkan ke rumah yang bersangkutan. Kalau denda tak dibayar akan berakumulasi terus. Semoga saja harapan kapolda Metro Jaya bisa menyentuh hati warga Jakarta. Aat Syufaat Kedoya, Jakarta

Dua desa di Lamteng menandatangani perjanjian damai.

Semoga damainya tak cuma di atas kertas ya, Pak Ho.

n FERIAL

POJOK Kemenpora membekukan organisasi PSSI. Waw, terus mau diapain? n Polri-penegak hukum harus perkuat sinergisitas. Tapi jangan bersinergi melindungi kejahatan.

SMS Interaktif

Halo PLN Masih adakah PLN di Lampung, apa sudah sekarat. Saya sedih melihat PLN Lampung tidak ada semangatnya lagi, di zaman ini masih sering mati listrik, kapan mau majunya Lampung kalau begini terus-menerus. 08127976xxx

Pungli di SMAN 1 Yth. Bupati Tuba dan Kadis Pendidikan. Kami selaku wali murid kelas XII SMAN 1 Menggala sangat keberatan dengan pungli yang dilakukan pihak sekolah, yang menarik uang perpisahan Rp60 ribu tanpa musyawarah dengan wali murid. 082373755xxx

Jalan Rusak Parah Kerusakan parah beberapa titik jalan di Kecamatan Pekalongan sudah lama dibiarkan begitu saja, tidak ada langkah atau upaya dari bupati untuk mengatasi kerusakan jalan tersebut. Padahal, kerusakan jalan sangat membahayakan keselamatan pengguna jalan, mungkin alasannya karena masalah status jalan. Kendaraan banyak yang macet, ada yang mengurungkan niatnya meneruskan perjalanan, ada juga melalui jalan desa dan sawah. Selain jalan kecil, kalau hujan sangat licin, berbahaya bagi pengguna jalan. Sepanjang jalan yang ada hanya gambar-gambar besar bupati Lamtim karena akan mengikuti pemilukada lagi. Pembebasan beberapa titik jalan lintas timur bertahun-tahun tidak bisa diselesaikan. 081279628xxx

Pegawai Dishub Belum Diberi SK Yth. Bapak wali Kota Bandar Lampung. Kami pegawai Dinas Perhubungan kota yang sudah mengabdi puluhan tahun belum juga diberi SK. Kami minta waktu agar bapak bisa bertemu untuk melaporkan masalah yang kini sedang menimpa kami. Kami tenaga kerja sukarela nongaji, tolong nasib kami. 089505342xxx

Jalan Punggur-Kotagajah Rusak Parah Yth. Gubernur Lampung. Jalan lintas provinsi Pungur— Kotagajah sampai Seputihbanyak jalan rusak parah, terutama jalan Kotagajah lubangnya terlalu dalam, banyak orang mengalami kecelakaan hingga meninggal. Pajak telat didenda tetapi jalan rusak ditunda. Terima kasih. 085768012xxx


senin, 20 april 2015

BANDAR LAMPUNG

Car Free Day Dispora-Lampost Berlangsung Meriah ACARA Car Free Day yang di­ selenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bandar Lampung bersama Lampung Post, Minggu (19/4), berlangsung meriah. Acara yang dilaksanakan rutin setiap ­Minggu, di bundaran Tugu Gajah ini dihadiri ratusan peserta. Menurut Ketua penyelenggara sekaligus Kepala Dispora Bandar Lampung, Suwandi, kegiatan ramah lingkungan ini dilaksanakan sejak ter­ pilihnya Herman HN sebagai wali kota pada 2010. “Kegiatan ini dilakukan sejak 5 tahun

yang lalu atas inisiatf Wali Kota Herman HN. Pak Wali Kota ingin masyarakat kota ini sehat jasmani dan rohani,” kata dia saat ditemui seusai acara, kemarin. Suwandi mengatakan awalnya kegiatan Car Free Day dan senam kebugaran ini hanya diikuti oleh sedikit warga. Namun, kini makin ramai dan meriah. Setiap Minggunya ada sekitar 300 warga yang meramaikan Bundaran Gajah. Senam bersama ini juga bertabur hadiah, berupa mesin cuci, payung, kipas angin, dan

perabotan rumah tangga lainnya. “Sebagai penggembira bagi peserta yang rutin ikut acara Car Free Day, kami menyediakan hadiah berupa peralatan rumah tangga seperti mesin cuci,” ujarnya. Setiap peserta mendapat kupon gratis yang nantinya akan diundi untuk pembagian hadiah. Suwandi mengucapkan terima kasih atas dukung­ an dari media terbesar di Lampung, yakni Lampung Post, yang telah mendukung kegiat­ an menyehatkan masyarakat kota ini. “Hari ini saya secara

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

CAR FREE DAY. Ratusan warga mengikuti acar Car Free Day yang diadakan Dinas Pemuda dan Olahraga Bandar Lampung bekerja sama Lampung Post, Minggu (19/4). Kegiatan yang dilaksanakan di Tugu Gajah ini dalam rangka menyambut Hari Konsumen Sedunia.

Kantor Penelitian Jadi Gudang Lima belas tahun gedung megah yang direncanakan untuk balai penelitian dan pengembangan industri itu tidak terurus. FEBI HERUMANIKA

E

M PAT ge d u n g B a l a i Penelitian dan Pengembangan Industri milik Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Lampung, di jalan lintas Sumatera, Gang HI, Desa Candimas, Natar, Lampung Selatan, terbengkalai. Keempat gedung yang merupakan aset Pemprov tersebut dijadikan gudang rongsokan oleh masyarakat sekitar. Gedung megah itu terletak di sebelah Bandara Radin Inten II, di tengah-tengah perumahan penduduk Candimas. Kini gedung tersebut bersemak dan dikeliling kebun singkong milik warga. “Sudah hampir 15 sejak dibangun enggak ada yang ngantor di bangunan itu. Sampai kini kondisi gedungnya masih utuh. Tadinya peme­ rintah mau menjadikan itu tempat penelitian, tapi sampai

sekarang tidak berjalan,” ujar Tomo, warga sekitar, Minggu (19/4). Menurut dia, jika gedung tersebut memang tidak ter­ pakai, dia meminta agar gedung itu dijadikan sekolah untuk anak-anak di desa tersebut. “Coba dibuat tempat pengajian anak (TPA), jadikan bermanfaat bagi masyarakat. Dari dulu sampai sekarang seperti itulah kondisinya, kosong. Semakin hari juga semakin rusak bangunannya,” katanya. Warga tidak pernah melihat pejabat mengunjungi kantor tersebut, juga tidak ada pegawai atau tenaga suka rela yang mengurus atau memelihara gedung itu. Di depan gedung terdapat beberapa bak besar yang terbuat dari semen beton. “Bak-bak besar itu dulunya direncanakan untuk penelitian, tapi sampai sekarang tidak berfungsi,”

kata Tomo. Menurut dia, gedung tersebut diresmikan oleh Gubernur Poedjono Pranyoto pada 1991. Gedung itu hanya digunakan beberapa bulan, setelah itu tidak dipakai lagi dan dibiarkan terbengkalai. Sebagian warga akhirnya menggunakan gedung tersebut untuk gudang menyimpan barang-barang rongsokan yang belum dijual. Pemantauan Lampung Post di lokasi, di bagian dinding gedung tertulis peresmian tanggal 15 Agustus 1991 dan ditandatangani Gubernur Poedjono Pranyoto yang menjabat kala itu. Kondisi bangunan memperihatinkan, beberapa plafon rusak parah, dinding mengelupas dan ditumbuhan tanaman rambat. Gedung juga tidak memiliki penerangan lagi ka­r ena sudah lama diputus oleh PLN. Hingga tadi malam pihak Lampung Post terus ber­ upaya mengonfirmasi pihak ­Pemprov. (K1) febiherumanika@lampungpost.co.id

pribadi mengucapkan terima kasih kepada Lampung Post sebagai media yang peduli kesehatan masyarakat Kota Tapis Berseri.” Dalam rangka memperingati Hari Konsumen Nasional pada Senin (20/4), tim Lampung Post turut memeriahkan Car Free Day dengan ikut senam ber-

sama masyarakat. Suwandi berharap kegiatan ini makin ramai diikuti masyarakat sehingga seluruh masyarakat kota menjadi masyarakat yang sehat. “Pemerintah Kota mendukung sepenuhnya kegiatan ini. Ayo senam pagi supaya tubuh sehat dan bertenaga,” kata dia. (*14/K1)

LAMPUNG POST

6


±

Kisruh Kasus Pencurian Kayu Jati ke Propam

±

KASUS pencurian kayu jati di Dusun Bandardalam, Sidomul­ yo, Lampung Selatan, yang dilakukan lebih dari 15 orang pelaku tak kunjung selesai. Hanya ditangkap satu hari, ke-15 pelaku langsung dibebaskan tim penyidik Polres Lampung Selatan. Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Kota Bandar Lampung Wahrul Fauzi Silalahi menyarankan korban untuk melaporkan kasus pencurian dan penyerobotan tanah ter­ sebut ke bidang propam Polda Lampung. “Jelas ada kejanggalan dalam penanganan kasus ini, kenapa pihak kepolisian melepas para pelaku padahal mereka tertangkap tangan mencuri kayu jati dan juga disertakan bukti beberapa truk kayu berisi kayu jati, ini kan aneh,” kata Wahrul, Minggu (19/4). Apalagi, ujarnya, pencurian kayu itu juga sudah beberapa kali dilakukan pelaku. Diduga pencurian kayu tersebut ter­ oganisasi karena dilakukan banyak orang dan berkalikali. (AMR/K1)

LAMPUNG POST

7

BCA Finance Lapor Balik Polwan Noviza

Majelis Taklim Ar-Ridho Santuni 500 Anak Yatim MAJELIS Taklim Ar-Ridho memberikan santunan kepada 500 anak yatim di Mahan Agung, Bandar Lampung, Jumat (17/4). Bakti sosial itu digelar dalam rangka memperingati HUT ke-2 majelis taklim tersebut. Ketua Majelis Taklim Ar-Ridho Aprilani Yustin Ficardo mengatakan tali asih tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan. “Semoga santunan yang diberikan bisa bermanfaat,” kata Yustin, Minggu (19/4). Menurut Yustin, pihaknya akan terus mengedepankan rasa solidaritas terhadap sesama untuk rasa kekeluargaan dan ikatan emosional yang erat antara Majelis Taklim ArRidho dan masyarakat. Istri gubernur Lampung itu juga mengajak kaum perempuan untuk bergabung di Majelis Taklim Ar-Ridho. Menurutnya, kegiatan pengajian rutin yang dilakukan diharapkan dapat memberikan dampak yang positif terhadap banyak hal. (YAR/K1)

±

BANDAR LAMPUNG

senin, 20 april 2015

±

±

CMYK

LAPORAN kehilangan oleh Polwan Brigpol Noviza Herinyanti atau NOP ke Polresta Bandar Lampung terkait kehilangan mobil di area parkir BCA Finance, Jalan Pattimura, Telukbetung Utara, dilaporkan balik oleh pihak BCA Finance. Pegawai BCA Finance, Jefri, didampingi kuasa hukumnya melaporkankan Noviza Heriyanti ke Prompam Polda Lampung karena diduga membuat laporan palsu atas kehilangan mobilnya. “Kedatangan kami ke Polda Lampung ini untuk melapor­ kan balik Brigpol NOP ke ranah hukum tentang pembuatan laporan palsu dan

kebohongan publik,” kata Jefri, Sabtu (18/4). Jefri mengatakan pihak menyertakan barang bukti foto Brigpol NOP dan pihak leasing yang pada saat itu sedang menemui Brigpol NOP untuk membicarakan tunggakan mobil selama sembilan bulan. “Foto-foto tersebut diambil pihak leasing sebagai barang bukti ke kantor polisi bahwa mobil yang sempat diberitakan hilang itu tidak benar. Mobilnya kami tarik karena menunggak,” kata Jefri. Sebelumnya diberitakan Polwan Noviza Heriyanti, warga Jalan Ratudibalau, Gang Seroja, Tanjungsenang,

itu melaporkan kehilangan mobil di area parkir BCA Finance, Kamis (9/4), sekitar pukul 17.00. Menurut Noviza, waktu itu dia hendak membayar tunggakan mobilnya ke BCA Finance, lalu memarkir mobilnya di parkir depan kantor leasing tersebut. Namun, ka­ rena saat itu belum ada petugas, dia memutuskan makan siang dulu dan meninggalkan mobilnya di tempat parkir. Siangnya, saat kembali ke lokasi, mobilnya raib dan tidak ditemukan di lokasi parkir. Noviza langsung melaporkan kasus kehilangan mobilnya ke Polresta Bandar Lampung. (AMR/K1)

±

n DOK. MAJELIS TAKLIM AR-RIDHO

BERIKAN SANTUNAN. Ketua Majelis Taklim Ar-Ridho Aprilani Yustin Ficardo memberikan santunan kepada anak yatim di Mahan Agung, Bandar Lampung, Jumat (17/4). Kegiatan itu digelar dalam rangka peringatan HUT ke-2 Majelis Taklim Ar-Ridho.

Kejari Lakukan Pemanggilan Kedua Jika pada pemanggilan ketiga para terpidana kasus korupsi ini mangkir, pihak Kejari akan menerbitkan surat DPO. WANDI BARBOY

A

PABILA terus mangkir pada pemanggilan ketiga oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandar Lampung, tiga terpidana kasus korupsi drainase di Dinas PU Kota Bandar Lampung akan dimasukkan daftar pencarian orang (DPO). Kepala Kejari Bandar Lampung Widiyantoro mengatakan pekan ini akan dilakukan pemanggilan yang kedua kepada para terpidana kasus korupsi. “Ada lima terpidana yang kami panggil, tetapi pada Selasa lalu hanya dua orang yang memenuhi panggilan jaksa dan mereka langsung ditahan. Jika sampai tiga kali pemanggilan tidak juga datang, akan diterbitkan surat DPO,” kata dia, Jumat (17/4). Menurut Widiyantoro, dari lima terpidana yang dipanggil, dua terpidana yang memenuhi panggilan yakni Yudi Andriansyah (kuasa direktur CV Dewi Fortuna) dan Doni Pararian (kuasa direktur CV Padewa Menggala Sakti).

Kasi Pidsus Kejari Bandar Lampung Fredy F Simanjuntak menjelaskan tiga terpidana lain yang mangkir dari panggilan Kejari di antaranya MS, terpidana kasus korupsi pengadaan kapal di Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Bandar Lampung pada 2008.

Ketiga terpidana ini sudah mengembalikan kerugian keuangan negara. Namun, belum menjalani eksekusi badan. Menurut Fredy, MS sudah mendapat vonis dari Mahkamah Agung (MA) atas pengajuan kasasinya. “Putusan kasasi MA-nya No. 2454 K.Pidsus/2010 tertanggal 17 Maret 2011. Vonis 4 tahun denda Rp50 juta subsider 3 bulan penjara,” kata dia, Jumat (17/4). Sementara dua terpidana lain merupakan rekanan yang ter-

sangkut korupsi berjemaah di Dinas PU Bandar Lampung pada 2008, yakni DA dan AN. Fredy mengatakan DA telah divonis 1 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang. “Putusan PN No. 53/Pidsus/2011/ PN.TK tanggal 28 Juli 2011. Vonis setahun denda Rp50 juta subsider 2 bulan.” Sementara AN telah divonis oleh Pengadilan Tinggi Tanjungkarang tertanggal 6 Maret 2012. “Putusan PT No. 01/Pid. TPK/2012. Vonis 1 tahun dan denda Rp50 juta subsider 1 bulan,” ujarnya. Fredy juga menyebutkan ketiga terpidana ini sudah mengembalikan kerugian keuangan negara. Namun, ketiganya belum menjalani eksekusi badan sesuai putusan hukuman dari pengadilan. Mantan Kasi Intel Kejari Sumber, Cirebon, Jawa Barat, ini menegaskan segera menerbitkan surat DPO jika ketiga terpidana kembali mangkir pada panggilan yang ketiga. “Nanti kalau sampai tiga kali panggil­ an mereka tidak juga datang, kami segera mengeluarkan surat DPO-nya. Pekan ini kami melayangkan surat panggilan yang kedua,” kata dia. (K1)

±

wandibarboy@lampungpost.co.id

±

±

±

CMYK

±

±


±

±

CMYK

±

RAGAM

senin, 20 APRIL 2015

LAMPUNG POST

8

BURAS

60 Tahun, Dasasila kian Relevan!

±

n AP/KIRSTY WIGGLESWORTH

TIKET FINAL. Bola sepakan gelandang Aston Villa, Fabian Delph (tiga kiri), melewati adangan kiper Liverpool, Simon Mignolet, pada semifinal Piala FA di Wembley Stadium, London, Minggu (19/4). Gol itu memastikan Villa menang 2-1 dan menantang Arsenal di final.

PSSI Pertanyakan Dasar Hukum Surat Menpora PSSI tidak tinggal diam untuk melakukan perlawanan terhadap keputusan menpora yang membekukan organisasi sepak bola di Tanah Air itu. Firman Lukmanulhakim

K

±

EABSAHAN surat pembekuan PSSI yang ditandatangani Men­ teri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi Sabtu (18/4) lalu dipertanyakan PSSI. Untuk itu, PSSI yang kini dipimpin La Nyalla Mattalitti menyiapkan tim hukum untuk menguji dasar hukum Surat Kemenpo­ ra No. 01307 Tahun 2015 itu. Tim kuasa hukum ini akan di­ isi dua advokat yang juga duduk sebagai pejabat teras PSSI yang baru terpilih pada kongres luar biasa (KLB) lalu, salah satunya Wakil Ketua Umum PSSI Hinja Padjaitan yang akan didampingi Gusti Randa. Hinja menjelaskan PSSI meno­ lak dengan isi surat itu. Ia pun berharap agar surat yang dike­ luarkan saat digelarnya KLB Sabtu lalu dapat dicabut. “Kami dengan tegas menolak surat dari menpora karena isi surat tidak memiliki dasar hukum yang kuat. Kami berharap surat da­ pat ditinjau kembali atau malah dicabut,” ujar Hinca, usai meng­ gelar rapat perdana anggota eksekutif PSSI, Minggu (19/8). Apabila keinginannya tidak

terwujud, PSSI siap mengaju­ kan gugatan kepada Kemen­ pora melalui Pengadilan Tata Usaha Negara.

Meski Asprov PSSI Lampung masih menunggu instruksi dari pusat, program pembinaan terus berjalan. Selain menyiapkan lang­ kah hukum, PSSI juga mengi­ syaratkan akan menggelar kembali kompetisi Indonesia Super League pada 25 April mendatang. Namun, langkah itu akan mendapat tantangan dari Kemenpora yang segera membentuk tim transisi untuk mengambil alih kewenangan dan tugas PSSI, salah satu tu­ gasnya adalah memutar kom­ petisi tanpa kendali PSSI. Namun, niatan Kemenpo­ ra membingungkan sejumlah pihak, tidak terkecuali anggota Executive Commite (Exco) PSSI Djamal Aziz. Menurut dia, Ke­ menpora membutuhkan dana

yang tidak sedikit untuk memu­ tar kompetisi di Indonesia dari level tertinggi hingga terendah, sedangkan kini anggaran penda­ patan dan belanja negara di Kemenpora sangat terbatas. “Mereka ingin memutar te­rus kompetisi, terus duitnya dari mana? APBN-nya dari mana? Terus dirancang Ba­penas dari mana? Dana itu tidak ujug-ujug. Saya ini mantan anggota Komisi X, jadi tahu berapa dana APBD yang dimiliki Kemenpora,” ujar Djamal. Meskipun demikian, Dja­ mal berharap agar masalah ini cepat terselesaikan se­ hingga tidak meruncing dan me­nimbulkan problema baru. Keikhlasan menjadi kunci kekisruhan tersebut segera memasuki titik terang.

Tunggu Pusat Terkait pembekuan PSSI oleh Kemenpora, Ketua Umum Aso­ siasi Provinsi PSSI Lampung Har­ tarto Lojaya mengatakan masih menunggu instruksi dari pusat. “Kami tunggu instruksi dari pusat karena kan surat pembekuannya juga belum keluar. Kami masih pantau terus, menunggu perkem­ bangannya, tapi setahu saya Men­ pora tidak bisa membekukan PSSI,” ujarnya, saat dihubungi, kemarin. (MI/*9/O1) firman@lampungpost.co.id

KONSER DRUGS FREE. Penampilan Ari Lasso dalam konser Drugs Free Asia-Afrika di lapangan silang Monas, Jakarta, Minggu (19/4). Konser yang dihadiri ribuan warga dari berbagai daerah itu menjadi side event peringatan ke-60 Konferensi Asia-Afrika untuk kampanye antinarkoba.

±

n MI/RAMDANI

Irak Harap Indonesia Gabung Lawan ISIS MENTERI Luar Negeri Irak Ibrahim Al-Jaafari berharap Indonesia dapat bergabung dengan koalisi melawan Nega­ ra Islam Irak dan Suriah (ISIS) seperti yang sudah dilakukan Tiongkok dan Iran. Menurut Al-Jaafari, bantuan yang sangat dibutuhkan Irak yakni di sektor keamanan, persenjataan, pasukan udara, badan intelijen, dan bantuan kemanusiaan. “Saat ini ada 2 juta warga Irak yang terpaksa mengungsi akibat ulah ISIS,” kata Jaafari, di sela-sela acara peringatan Konferensi Asia-Af­ rika (KAA) di Jakarta Conven­ tion Center, Minggu (19/4).

±

Menurutnya, hal-hal yang perlu dihadapi untuk membas­ mi ISIS adalah menghapuskan paham-paham dan pemikiran radikalisme. Selama ini, ISIS menganggap orang-orang yang berbeda pendapat dengan me­ reka harus dimusnahkan. “Pe­ mikiran seperti itulah yang harus dihilangkan. Selain itu, serangan militer yang selama ini dilakukan ISIS juga harus dilawan dengan hal sama,” ujarnya. Ia menjelaskan ada keterlibat­ an warga dari 62 negara yang terlibat dalam ISIS. Mereka tidak mewakili negara, tetapi individu masing-masing. “Me­ ngenai fenomena terorisme ini

CMYK

bukanlah dilakukan salah satu kelompok agama, melainkan merupakan tindakan biadab kelompok antikemanusiaan.” Sementara itu, pada pelak­ sanaan senior officials meeting yang diikui 86 delegasi dan berlangsung tertutup pada hari pertama pelaksanaan KAA, kemarin, Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi men­ jelaskan ada tiga domain yang akan dibahas, yakni Bandung Message, New Asia-Africa Stra­ tegic Partnership, dan Declara­ tion of Palestine. Poin penting dari Bandung Message yakni ikut serta mewujudkan perda­ maian dunia. (MI/KRI/D2)

Villa Kubur Ambisi Liverpool Raih Trofi AMBISI Liverpool untuk mere­ but satu trofi musim ini sirna setelah langkahnya terhenti di semifinal Piala FA. Meng­ hadapi Aston Villa di Wem­ bley Stadium, Minggu (19/4), The Reds menyerah 2-1. Piala FA menjadi satu-sa­ tunya ajang terakhir kubu Anfield untuk merebut gelar. Pada Liga Primer, peluang merebut gelar pupus setelah tertinggal 19 poin dari pemun­ cak klasemen, Chelsea, dengan menyisakan enam laga. Pada final 30 Mei menda­ tang di stadion yang sama, Villa menantang Arsenal. Sang juara bertahan lolos ke laga puncak usai menekuk Reading 2-1 lewat perpanjang­ an waktu setelah bermain sama kuat 1-1. Alexis Sanchez menjadi pahlawan bagi tim­ nya dengan memborong dua gol kemenangan pada menit ke-39 dan 105+1, sedangkan gol Reading dicetak Gareth McCleary (‘54). Villa maupun Liverpool sama-sama berbalas di babak pertama. The Reds unggul lebih dulu pada menit ke-30 lewat gol Philippe Coutinho. Namun, keunggulan itu tidak bertahan lama setelah Chris­ tian Benteke menyamakan skor enam menit berselang. Usai jeda, Villa yang tampil

lebih menggebrak berhasil mencetak gol kedua saat laga baru berjalan sembilan me­ nit. Fabian Delph mencetak gol setelah mengelabui Dejan Lovren di kotak penalti. Hasil minor itu sekaligus menjadi kado pahit yang bisa mereka persembahkan bagi Steven Gerrard yang akan mening­ galkan klub akhir musim ini. Dari Liga Primer, kekalah­ an pada derby Manchester pekan lalu tak mematahkan semangat Manchester City untuk bangkit. Menjamu West Ham United pada pekan ke-33 di Etihad Stadium, se­ malam, The Citizens menang 2-0 melalui gol bunuh diri bek James Collins menit ke-18 dan Sergio Aguero menit ke36 yang menjadi gol ke-20 di Liga Primer. Dengan hasil ini, City me­ nambah poinnya menjadi 64 di peringkat keempat klasemen sementara. Berkat perolehan ini, mereka pun kembali menempel ketat Manchester United, yang ka­ lah 0-1 dari Chelsea, dengan jarak satu poin. Sementara itu, West Ham harus tertahan di peringkat ke-10 dan gagal menggeser Stoke City yang berada di peringkat kesembil­ an setelah menang pada laga sebelumnya. (MTVN/O1)

Pertamina Belum Hapus BBM Jenis Premium P T P e r t a m i n a ( P e r s e ro ) menegaskan belum akan menghapus BBM RON 88 atau premium dari pasaran meskipun dalam waktu dekat meluncurkan pertalite de­ ngan kadar RON 90. Hal itu disampaikan Vice President Fuel Marketing PT Pertam­ ina M Iskandar, di Jakarta, ­Minggu (19/4). Menurut dia, bukan ke­ wenangan Pertamina untuk menghilangkan premium. “Kami tidak dapat katakan akan menghilangkan pre­ mium. Respons pasar akan kami lihat nanti. Peluncuran bensin dengan RON 90 ini untuk menambah varian produk kami guna menga­ komodasi keinginan kon­ sumen,” kata dia. Rencana melahirkan produk dengan RON di antara premium dan pertamax, menurut Iskandar, sudah lama diwacanakan, yakni sejak 2007. Namun, wacana itu belum dapat dilaksanakan karena selisih harga antara premium dan pertamax ke­ tika itu sangat jauh. “Kalau sekarang momentumnya tepat karena disparitas harga premium dengan pertamax tidak jauh setelah pencabut­ an subsidi premium.” Menurut dia, Pertamina pu­ nya hak untuk memproduksi varian BBM, seperti halnya pe­

±

rusahaan minyak lainnya yang juga memiliki banyak vari­an produk. “Itu sah-sah saja. Harg­ anya nanti dikontrol Pertamina. Namun, kami tetap berpatokan pada regulasi pemerintah, batas minimal margin badan usaha sebesar 5% dan batas mak­ simal 10% dari harga dasar,” ujarnya. Iskandar mengatakan Per­ tamina sudah berkoordinasi dengan Gaikindo dan Aso­ siasi Produsen Sepeda Motor untuk membuat produk per­ talite dengan RON 90. “Secara persyaratan minimum yang diminta produsen kendaraan untuk bahan bakar yang ba­ gus untuk kendaraan sudah kami penuhi.” Saat ini Pertamina juga masih melakukan pengujian mesin, komposisi unsur kimia, dan uji penggunaannya. “Itu sudah kami lakukan, tetapi belum dapat ­di­pu­­blikasikan. Kami rencanakan pertengah­ an Mei pertalite akan dilun­ curkan,” kata dia. Anggota Tim Reformasi dan Tata Kelola Migas, Agung Wicaksono, mengatakan produk pertalite dengan RON 90 tidak sesuai dengan arahan dalam rekomendasi tim. Menurut dia, tim me­ rekomendasikan untuk meng­ hentikan impor RON 88 dan mengalihkan produksi dari RON 88 ke RON 92. (AAN/D1)

PEKAN ini diper­ dan antarbangsa ingati 60 tahun saat rasialisme Konferensi Asiakerap muncul di Afrika (KAA) yang negara-negara maju seperti Ero­ dilaksanakan di pa! Prinsip per­ Bandung 18—25 samaan Dasasila April 1955. KAA itu sering disebut diikuti 29 negara Asia-Afrika yang sebagai ­inspirator baru merdeka, bagi bangsa-bangsa H. Bambang Eka Wijaya terjajah masa itu dibuka Presiden untuk bangkit ber­ Soekarno dan di­ pimpin Perdana Menteri Ali juang meraih kemerdekaan! Dilengkapi dengan meng­ Sastroamidjojo, menghasilkan Dasasila, 10 prinsip kerja sama hormati hukum dan kewa­ internasional yang justru kian jiban-kewajiban interna­ relevan dengan merajalelanya sional, secara keseluruhan agresi atas integritas suatu Dasasila menjadi energi ter­ bentuknya Gerakan Nonblok negara dewasa ini. Relevansi Dasasila juga ha­ pada 1961, suatu pemisahan rus ditekankan pada negara- negara-negara dunia ketiga negara pencetusnya, seperti dari blok kapitalis/kolonialis Indonesia! Prinsip pertama dan blok komunis. Dasasila tegas menyatakan, Memperingati 60 tahun “Menghormati hak-hak dasar KAA, kalau pada pelaksanaan­ manusia dan tujuan-tujuan nya 1955 Indonesia sebagai serta asas-asas yang termuat di pemrakarsa—bersama Cey­ dalam Piagam PBB”. Tapi ter­ lon (Sri Lanka), Burma (Myan­ bukti, kini indeks pembangun­ mar), dan Pakistan—sekarang an manusia (IPM) Indonesia Indonesia harus bisa jadi di peringkat 118 dunia, yang teladan dalam pengamalan berarti pemenuhan hak-hak hasil KAA—Dasasila! Untuk dasar manusia oleh negara itu, tentu dengan prioritas masih jauh dari memadai, dan yang bersungguh-sungguh itu tak jauh berbeda dengan dalam usaha pembangunan manusia, tak lagi sekadar banyak negara peserta KAA. Selain dorongan untuk retorika seperti selama ini menghormati hak-hak dasar dengan bukti peringkat IPM m a n u s i a , D a s a s i l a j u g a dunia yang amat buruk. memberi garis perjuangan Keburukan IPM hasil usaha untuk perdamaian dunia pembangunan manusia itu, dengan prinsip antiinter­ akibat di balik retorikanya vensi, antiagresi, dan meno­ yang muluk-muluk, elite pe­ lak penggunaan kekerasan nguasa lebih mementingkan atas integritas suatu negara. kemakmuran keluarganya! Prinsip tersebut relevan bagi Bahkan, dengan korupsi, runyamnya konflik militer di justru terhadap dana pemba­ ngunan manusia itu sendiri! Timur Tengah dewasa ini. Tak kalah relevan prinsip Akibatnya, warga sasaran Dasasila dalam menjunjung jadi lebih sengsara, men­ persamaan antarsuku bangsa derita berkepanjangan! ***

Add on: facebook.com/buraslampost

±

Follow on: @buraslampost

±

SIAPA MENGAPA

Jangan Mental Pembantu! APARATUR sipil negara (ASN) jangan memakai mental seorang pembantu. Ketika pemimpinnya ada, baru bekerja; saat tidak ada, jadinya malas-malasan saja. Hal itu yang menja­ di perhatian Bupati Lam­ pung Utara Agung Ilmu Mangkunegara terhadap para ASN di Bumi Tunas Ragom Lampung itu. “Jangan saat ada kegiatan tidak pernah hadir, padahal itu penting. n DOK. LAMPUNG POST Kita bisa saja lepas dari jerat hukum dunia saat amanah yang diemban tidak dikerjakan dengan baik, tapi hukum di akhirat tidak dapat dimanipulasi,” kata anak politikus NasDem Tamanuri itu, beberapa waktu lalu. Menurut bupati termuda di Lampung itu, abdi negara sudah seharusnya turun ke lapangan. Sebab, setiap satker berhubungan dengan kepentingan publik. “Abdi negara sudah seharusnya menampilkan loyalitas tinggi pada pimpinannya dan masyarakat, jangan seperti pembantu,” ujarnya. (CK5/U1)

±

WAT WAT GAWOH

Setop Anjing Kawin LEDAKAN populasi hewan peliharaan memang mengkhawatir­ kan, namun tak perlu sampai menyalahkan pemelihara aki­ bat kelakuan ternaknya. Nah, kik kuk kucing aga kawin tilarang, kanah ya malah ngeroh cukut (Nah, kalau kucing pun dilarang kawin, nanti dia men­ cakar kaki kita). Pembatasan populasi ku­ cing dan anjing dilakukan n DP. RAHARJO Pemerintah Australia dengan cara memasang alat yang ditanam ditubuh hewan itu. Da­ lam aturan, jika tidak terdaftar sebagai penangkar, sang majikan diminta mengawasinya agar tidak berkeliaran dan kawin. Seperti dilansir kantor berita dan radio ABC, perubahan UU pengelolaan anjing dan kucing yang diusulkan akan dikon­ sultasikan dulu, tidak buru-buru dikeluarkan. Nay ya muneh, dang kik pa smusim kawin. Kena unyin sekam. Wat-wat gawoh (Iya, jangan sekarang pas musim kawin, kena semua para pemelihara anjing dan kucing. Ada-ada saja). (U1)

±


±

±

±

ekonomi bisnis

Senin, 20 April 2015

±

±

CMYK

Hotel Pop Himpun 100 Kantong Darah HOTEL Pop menggelar donor dalam rangkaian acara peringatan hari ulang tahun, Sabtu (18/4). Dari kegiatan tersebut, Hotel Pop berhasil menghimpun 100 kantong darah. Asisten Manajer Hotel Pop Oha Pramono menjelaskan rangkaian acara dimulai pada hari ulang tahun Pop Hotel, Kamis (16/4), dengan mengunjungi Panti Asuhan Miftahul Jannah untuk memberikan bantuan berupa sembako, pakaian sekolah, dan uang pembinaan. Kemudian, acara kedua adalah donor darah dan acara ketiga akan diselenggarakan gathering bersama para karyawan dan keluarga Hotel Pop. “Kami akan lihat animo masyarakat pada acara donor darah pertama ini. Jika animo masyarakat tinggi, kami mengadakan acara donor darah secara rutin yakni setiap tiga bulan sekali,” kata dia, di sela-sela acara donor darah di Hotel Pop, Jalan Wolter Monginsidi, Bandar Lampung. Ia berharap kegiatan tersebut secara tidak langsung dapat bermanfaat bagi masyarakat. Sebab, dengan banyaknya orang yang mendonorkan darah, simpanan darah di bank darah akan semakin banyak dan dapat digunakan bagi yang membutuhkan. Kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan yang simpel tapi memiliki manfaat yang besar. Te r k a i t H U T H o t e l P o p yang kedua, ia berharap Hotel Pop tetap dapat menjadi pilihan bagi masyarakat. Hotel Pop berharap dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pengunjungnya. “Dengan konsep Hotel Pop yang mengusung tema colorfull dan karyawan yang memiliki style funky, kami berharap pengunjung akan merasa enjoy dan nyaman ketika berada di Hotel Pop. (*12/L1)

LAMPUNG POST

10

Daihatsu New Terios Telusuri Pulau Dewata

n LAMPUNG POST/EZED QYOKO

LOKAKARYA. Jajaran Pimpinan Puskopdit menghadiri acara pembukaan lokakarya di Gedung Pusat Gerakan Koperasi Kredit Kopdit Lampung, di Jalan ZA Pagaralam, Rajabasa, Bandar Lampung, Sabtu (18/4).

Aset Kopdit Lampung Capai Rp528 Miliar Jika 5% dari orangorang kecil bergabung dengan koperasi kredit, kemiskinan tidak ada. EZED QYOKO

A

NGGOTA koperasi perkreditan (kopdit) berjumlah 54 ribu orang atau sama dengan 1% dari total penduduk dewasa di Provinsi Lampung dengan total aset telah mencapai Rp528 miliar. Per Desember 2014 mencapai ada 44 kopdit primer yang tersebar di 10 kabupaten dan 2 kota. Rencananya, dibentuk kopdit primer di tiga kabupaten lainnya: Mesuji, Lampung Timur, dan Pesisir Barat. Ketua Pusat Koperasi Perkreditan (Puskopdit) Lampung FX Siman mengatakan mengatakan tahun 2020 seluruh pengurus harus berkompeten, yakni paham mengelola koperasi secara profesional,

memiliki sertifikasi koperasi sebagai pengurus, dan dapat mengembangkan secara profesional. “Mengacu pada renstra yang telah dimiliki Puskopdit Lampung yang ingin dicapai pada 2020, diharapkan masyarakat yang bergabung menjadi anggota kopdit di Lampung mencapai 200 ribu orang dengan jumlah aset Rp1,2 triliun,” ujarnya, di selasela acara lokarkarya kopdit, di Gedung Pusat Gerakan Koperasi Kredit Lampung, Jalan ZA Pagaralam, Rajabasa, Bandar Lampung, Sabtu (18/4). Menurutnya, pendidikan dasar- dasar berkoperasi diberikan untuk anggota, sedangkan pengurus harus berkompeten melalui pendidikan kompetensi yang pelatihannya diadakan Jakarta atau di Lampung. Pengujian kompetensi dilakukan Badan Nasional Kompetensi Indonesia. “Hingga saat ini, semua manajer kopdit telah lulus uji

kompetensi dan tidak perlu khawatir untuk menghadapi MEA 2015,” Siman menjelaskan pendidikan terus dilakukan karena latar belakang anggota kopdit berbeda-beda. Kopdit mengutamakan pembangunan sumber daya manusia karena kopdit adalah kumpulan manusia bukan kumpulan uang. “Negara ini sudah terlalu berat bebannya sehingga kami bantu melalui swadaya masyarakat yang terus digerakkan. Kami berharap pada 2024 Lampung tidak lagi menjadi provinsi termiskin ketiga di Indonesia karena masyarakat kecil sudah memiliki tabungan,” kata dia. Menurutnya, mengurangi kemiskinan jangan hanya slogan dan ekonomi kerakyatan tidak hanya diucapkan, tetapi diwujudkan pengurus kopdit. “Tidak perlu banyak-banyak. Jika 5% dari orang-orang kecil bergabung dengan koperasi kredit, kemiskinan tidak ada,” ujarnya. Wakil Ketua Puskopdit Lampung FX Budi Nuryanto menambahkan pendidikan sebagai pilar utama kopdit terus dilakukan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Sejak awal 2011, gerakan kopdit Lampung telah mencanangkan tiada bulan tanpa pendidikan, baik di Puskopdit Lampung

maupun kopdit-kopdit primer setiap bulan ada agenda pendidikan. “Berbagai pelatihan tersebut dilakukan karena kami meyakini bahwa peningkatan kualitas sumber daya manusia dapat meningkatkan pemahaman masyarakat atau anggota kopdit. Kemampuan dan kompetensi yang baik dalam hal perkoperasian maupun bidang lain dibutuhkan untuk meningkatkan kesejahteraan,” ujarnya. Tim Promosi dan Pengembangan Kopdit Caraka Utama Heru Listianto menambahkan koperasi besar memiliki kas lebih dari Rp40 miliar. Sangat disayangkan jika kas tersebut tidak dikembangkan. Jalan keluar diciptakan usaha baru saudara dari koperasi kredit, yakni koperasi konsumsi, dalam bentuk minimarket milik rakyat, yakni dirintis minimarket di Kalirejo, Lampung, yang mencontoh Purwokerto yang merintis koperasi mahasiswa. Anggota kopdit yang juga anggota DPD asal Lampung, Anang Prihantoro, berpesan agar koperasi-koperasi di kalangan ASEAN harus memiliki frekuensi berpikir dan bergerak yang sama untuk menghadapi masyarakat ekonomi ASEAN (MEA) 2015. (L1) ezedqyoko@lampungpost.co.id

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) selaku agen pemegang merek Daihatsu di Indonesia menggelar test drive New Terios menelusuri gunung dan pantai Pulau Bali, Kamis—Sabtu (16—18/4). Direktur Marketing Amelia Tjandra mengatakan Bali dipilih sebagai destinasi petualangan New Terios karena keindahan alam, keaslian budaya, serta memiliki trek jalan yang menantang. “Dalam petualangan kali ini, kami melibatkan 22 jurnalis dan enam blogger,” ujarnya. Tes mengemudi New Terios bertajuk Eksplore Your Adventurous Imagination tersebut menempuh perjalanan lebih dari 450 km dengan menggunakan 11 unit New Terisi. Rute perjalanan terbagi dalam dua etape. Etape per-

tama, Kamis (16/4) bermula di Miyabi Restaurant Denpasar menuju area perbukitan Kintamani terus ke utara menyusuri pantai utara hingga tiba di Taman Nasional Menjangan Bali Barat. Etape kedua berlangsung Jumat (17/4) dari Menjangan Resort menelusuri jalur pantai selatan Bali menuju konservasi penyu binaan Daihatsu di Pantai Perancak, kemudian berlanjut ke Sanur. “Kegiatan konvoi ini cukup melelahkan sekaligus menyenangkan. Terlebih kami mengawalinya dengan kondisi lelah usai penerbangan dari Jakarta. Namun, akhirnya berjalan aman, nyaman, dan penuh kebersamaan,” ujar William Selpatiratu, seorang jurnalis asal Batam. (AGO/L1)

±

Yuasa Battery Luncurkan Aki Baru

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

SIAP DIPASARKAN. PT Yuasa Battery Indonesia meluncurkan aki tipe baru, yaitu Yuasa Maintenance Free 65D26L/NS-70 L. Tipe ini sudah ready stock dan akan dipasarkan secara luas pada awal Mei 2015. UNTUK lebih memenuhi kebutuhan para pemakai setia, PT Yuasa Battery Indonesia meluncurkan aki tipe baru, yaitu Yuasa Maintenance Free 65D26L/NS-70 L. Sales Manager Yuasa Battery Distributor Lampung Suryadi Edi Wibowo mengatakan baterai otomotif dari Yuasa adalah varian yang paling kuat dan paling dapat diandalkan untuk mobil kesayangan. ”Tipe ini sudah ready stock dan akan kami pasarkan secara luas pada awal Mei 2015,” ujarnya, saat ditemui di kantornya, Jalan Ridwan Rais, Kamis (16/4). Dia menerangkan evolusi teknologi yang menampilkan desain inovatif Yuasa membuat aki kering ini benar-benar bebas perawatan atau maintenance free dan jaminan daya tahan pemakaian lebih lama. Kapasitas cadangan jauh lebih besar

dan kekuatan penuh untuk menghidupkan mesin dingin yang dapat diandalkan. Dia menjelaskan tipe baterai ini baik untuk semua jenis kendaraan yang menggunakan aki dengan kapasitas 65 Ah, dan jenis mobil lainnya, seperti Ford Escape, Hyundai i20, Santa Fe, Trajet, Mazda RX8 atau CX 9, Mitsubishi New Grandis, Pajero Sport 2WD atau 4WD, dan Subaru Forester. Selain itu, menurutnya, fitur teknologi Yuasa sangat berkualitas seperti pada terminal timah berlapis kuningan tinggi untuk menjamin daya tahan terminal terhadap kelembapan udara tropis. Bahan baku pelat timah pilihan yang terbaik dengan kontrol uji mutu kontinu memastikan kekuatan setrum optimal dan kecepatan menyetrum/ mengisi kapasitas tercepat di kelasnya. (*6/L1)

±

±

±

±

CMYK

±

±


± Senin, 20 April 2015

CMYK

±

CMYK

perspektif bisnis

LAMPUNG POST

±

11

Maksimalkan Pelayanan Garuda P

Nama : Budi Santoso Alamat : Jalan WR Mongindisi, Gg. H Rojali No.B5, Pengajaran, Telukbetung Utara Agama : Islam Pendidikan : Sarjana Ekonomi Jabatan : Marketing and Sales Manager PT Garuda Indonesia (Persero)

ERTUMBUHAN penumpang udara di Lampung makin baik. Berdasar data Badan Pusat Statistik, Februari 2015, sekitar 46.232 orang penumpang pesawat udara yang berangkat dari Bandara Radin Inten II. Jumlah itu naik 2,98% dibanding Januari 2015, hanya 44.895 orang. Banyaknya penumpang udara tentu menjadi peluang bisnis bagi maskapai penerbangan milik pemerintah, seperti Garuda Indonesia. Untuk mengetahui konsep pelayanan yang diberikan, berikut wawancara dengan Budi Santoso, manager marketing and sales PT Garuda Indonesia Lampung, Rabu (1/4). Wawancara dilakukan seusai peresmian gerai baru Garuda, di lobi Hotel Sofyan Inn, Jalan Raya Natar Km 21, Candimas, Natar Lampung Selatan.

umpang atau customer service, antara lain untuk perubahan rute, pengembalian tiket atau refund, dan mengubah jadwal penerbangan. Sementara penjualan tiket sudah tidak dilayani lagi. Calon penumpang bisa membeli tiket garuda secara online, ataupun gerai kami di Jalan Jenderal Sudirman No. 17A—B, Bandar Lampung. Untuk Garuda Cargo bisa langsung ke outlet di Jalan Teuku Umar No. 107D dan di Bandara Radin Inten II.

Apakah Garuda Indonesia telah menambah pelayanan terbaru, khususnya dalam pelayanan tiket? Mulai 1 April 2015, Garuda Indonesia membuka gerai penjualan tiket di lobi utama Hotel Sofyan Inn, Jalan Raya Natar Km 21, Candimas, Natar, Lampung Selatan. Ini sesuai Surat Edaran Menteri Perhubungan No.HK.209/I/16PHB.2014 kepada seluruh penyelenggara bandar udara, penyedia jasa tiket tidak lagi dibolehkan di bandara sebagai upaya pelayanan optimal bagi pengguna jasa transportasi udara.

Bagaimana perbandingan jumlah penumpang asal instansi pemerintah dan masyarakat? Perbandingan penumpang asal governance atau instansi pemerintah mencapai 40%, penumpang bisnis dan traveller 32%, dan sisanya masyarakat umum. Di tahun ini Garuda juga menetapkan harga terendah, Rp610 ribu secara fleksibel. Bahkan, layanan kami kalau di atas 24 jam, tiket boleh diubah maju atau mundur penerbangannya tanpa

Lalu, bagaimana penjualan tiket Garuda di Bandara? Saat ini penjualan tiket bandara tidak lagi dilayani. Penjualan tiket Garuda di bandara cukup banyak berkisar 75 sampai 100 tiket yang siap terbang di hari itu juga. Untuk itu, dengan edaran Menhub tersebut, penumpang harus sudah memegang tiket saat masuk bandara. Memang di Indonesia belum lazim penumpang sudah membawa tiket saat masuk bandara. Bagaimana dengan gerai Garuda di Bandara sekarang? Saat ini konter Garuda di bandara hanya bisa melayani pen-

Berapa tingkat isian kursi pesawat rataratanya? Tingkat isian kursi pesawat atau seat load factor (SLF) Garuda di 2014 di Lampung rata-rata mencapai 85%, tahun ini target minimal bisa mencapai 90%.

ada biaya tambahan. Dalam sehari berapa penerbangan yang dilakukan? Saat ini Garuda melayani penerbangan dari Lampung tujuh kali sehari, yaitu enam kali ke Jakarta dan sekali ke Batam. Apa rencana ke depan? Makin banyaknya penumpang udara di Lampung menjadi prospek kalau ada rute baru. Ke depan diperkirakan Garuda akan menambah rute dari Lampung ke Palembang setiap hari, mulai Mei atau juni. Rencananya menggunakan pesawat ATR72-600 dengan kapasitas 70 seat. Mengapa memilih rute Palembang? Dipilihnya Palembang karena banyak perusahaan yang punya kantor pusat di Palembang, seperti PT Bukit Asam, Semen Batu Raja, Pusri, dan bank-bank lain. Garuda di Lampung juga bekerja sama dengan perusahaan, seperti Bukit Asam, Indocafco, Sungai Budi, Lautan Teduh, dan lainnya. Untuk kerja sama ini, perusahaan mendapat potongan harga tiket sebesar 5%. (E2) n Dian Wahyu


Senin, 20 April 2015

AGROBISNIS

Menyambut Asa Manisnya Budi Daya Tebu

LAMPUNG POST

12

Pemeliharaan hingga Panen Tebu DARI data Dinas Perkebunan Lampung, ada sejumlah langkah yang bisa dilakukan dalam proses pemeliharaan hingga panen tebu, diantaranya:

1. Penjarangan dan Penyulaman Sulaman pertama untuk tanaman yang berasal dari bibit rayungan bermata satu dilakukan 5—7 hari setelah tanam. Bibit rayungan sulaman disiapkan didekat tanaman yang diragukan pertumbuhannya. Setelah itu tanaman disiram. Penyulaman kedua dilakukan 3—4 minggu setelah penyulaman pertama. Sulaman untuk tanaman yang berasal dari bibit rayungan bermata dua dilakukan tiga minggu setelah tanam (tanaman berdaun 3—4 helai). Sulaman diambil dari persediaan bibit dengan cara membongkar tanaman beserta akar dan tanah padat di sekitarnya. Bibit yang mati dicabut dan lubang diisi tanah gembur kering yang diambil dari guludan. Kemudian, tanah disirami dan bibit ditanam dan akhirnya ditimbun tanah. Tanah disiram lagi dan dipadatkan.

2.Pembubunan

n ANTARA/RUDI MULYA

PANEN TEBU. Buruh tani mengumpulkan tebu saat panen di kawasan Kandat, Kediri, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.

Perluasan lahan tebu yang akan dilakukan Pemprov Lampung salah satunya ditempuh dengan memanfaatkan areal lahan perkebunan rakyat. ADI SUNARYO

S

EBAGAI bahan dasar pembuatan gula, tebu termasuk komoditas strategis untuk dikembangkan. Selain karena kebutuhan masyarakat yang tinggi, rencana pemerintah yang menargetkan swasembada gula pada 2017 juga memberikan peluang bagi para petani untuk meraup manisnya pendapatan dari komoditas yang satu ini. Dalam tahap awal untuk mencapai target swasembada gula pada 2017, Kementerian Pertanian telah menetapkan 10 provinsi sebagai basis perkebunan tebu dan lokasi pabrik gula. Ke-10 provinsi tersebut, yakni Lampung, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Papua, Maluku, Sumatra Selatan, Nusa Tenggara Barat, dan Aceh. Menteri Pertanian Amran Sulaiman memproyeksikan total kebutuhan gula nasional dapat terus meningkat setiap t a h u n . Pa d a 2015, kebutuhan gula nasional sebanyak 5,77 juta ton dan diharapkan naik menjadi 6,61 juta ton pada akhir 2019. Untuk produksinya, pada 2017 pemerintah menargetkan produksi gula kristal putih menjadi 3,03 juta. Lalu, pada 2018 menjadi 3,09 juta ton dan pada 2019 mencapai 3,14 juta ton. Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian Gamal Nasir menambahkan kebutuhan gula di

dalam negeri saat ini masih belum cukup. Oleh sebab itu, langkah impor dari negara luar masih diperlukan. Menurutnya, kebutuhan gula untuk industri makanan dan minuman saat ini mencapai 2,8 juta ton, sedangkan untuk konsumsi sebanyak 2,6 juta ton. Sementara produksi gula di dalam negeri hanya sekitar 2,5 juta ton. Saat ini, Lampung memiliki kontribusi besar dalam menopang kebutuhan gula nasional yang mencapai sekitar 30%—40%. Hal ini disokong kebaradaan pabrik gula swasta yang ada di Sai Bumi Ruwa Jurai, seperti Sugar Group, Gunung Madu Plantations, Gula Putih Mataram, dan Sweet Indo Lampung. Keberadaan pabrikpabrik tersebut menjadikan Lampung sebagai lumbung gula nasional. Untuk mendukung program swasembada gula, Pemprov Lampung juga terus berupaya memperluas areal perkebunan tebu dengan menambah lahan seluas 3.174 hektare. Kepala Bidang Produksi Dinas Perkebunan, Jabuk, mengatakan untuk meningkatkan produksi tebu salah satunya dengan memperluas areal penanaman tebu yang berkorelasi dengan peningkatan kebutuhan bibit tebu, bantuan pengolahan lahan sebelum tanam, serta bantuan pupuk dan obat-obatan. Di antaranya perluasan lahan tanam di Lampung Tengah seluas 774 ha, Tulangbawang Barat 100 ha, Lampung Utara 1.000 ha, dan Way Kanan 1.200 ha. “Perluasan lahan tebu salah satunya ditempuh dengan memanfaatkan areal lahan perkebunan rakyat,” kata dia di ruang kerjanya, Rabu (8/4). Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Lampung Rahmat Mirzani Djausal menilai pemerintah

harus mampu meningkatkan kesejahteraan petani tebu seiring dengan adanya program swasembada yang dicanangkan. “Naikkan HPP-nya. Bantu proses produksinya. Dengan demikian, momen target swasembada gula ini bisa jadi momentum bagi petani untuk mengharap pendapatan yang lebih baik,” kata Mirza, melalui telepon, Minggu (19/4).

Proses Budi Daya Jabuk menjelaskan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk melakukan budi daya tebu. Pertama, pembibitan. Bibit yang ditanam bisa berupa bibit pucuk, bibit batang muda, bibit rayungan, dan bibit siwilan. Bibit pucuk diambil dari bagian pucuk tebu yang akan digiling berumur 12 bulan. Jumlah mata (bakal tunas baru) yang diambil 2—3 sepanjang 20 cm. Daun kering yang membungkus batang tidak dibuang agar melindungi mata tebu. Biaya bibit lebih murah karena tidak memerlukan pembibitan, bibit mudah diangkut karena tidak mudah rusak, pertumbuhan bibit pucuk tidak memerlukan banyak air. Penggunaan bibit pucuk hanya dapat dilakukan jika kebun telah berporduksi. Kemudian, bibit batang muda dikenal pula dengan nama bibit mentah atau bibit krecekan. Berasal dari tanaman berumur 5—7 bulan. Seluruh batang tebu dapat diambil dan dijadikan 3 setek. Setiap setek terdiri atas 2—3 mata tunas. Untuk mendapatkan bibit, tanaman dipotong, daun pembungkus batang tidak dibuang. Dalam 1 ha tanaman kebun bibit

bakal menghasilkan bibit untuk keperluan 10 ha. “Sementara pengolahan media tanam ada dua jenis cara mempersiapkan lahan perkebunan tebu, yaitu reynoso dan bajak,” kata dia. Langkah selanjutnya, kata Jabuk, yakni pembukaan lahan. Pada lahan sawah dibuat petakan berukuran 1.000 m2. Parit membujur, melintang dibuat dengan lebar 50 cm dan dalam 50 cm. Selanjutnya, dibuat parit keliling yang berjarak 1,3 m dari tepi lahan. Lalu, lubang tanam dibuat berupa parit den gan kedal a m a n 35 cm dengan jarak antarlubang tanam 1 meter. Sementara tanah galian ditumpuk di atas larikan di antara lubang tanam membentuk guludan. Setelah tanam, tanah guludan ini dipindahkan lagi ke tempat semula. Langkah selanjutnya adalah teknik penanaman. Penentuan pola tanam umumnya tebu ditanam pada pola monokultur pada Juni—Agustus atau pada akhir musim hujan. Terdapat dua cara bertanam tebu, yaitu dalam aluran dan lubang tanam. Pada cara pertama bibit diletakkan sepanjang aluran, ditutup tanah setebal 2—3 cm dan disiram. Cara ini banyak dilakukan di kebun reynoso. Cara kedua bibit diletakan melintang sepanjang selokan penanaman dengan jarak 30—40 cm. Pada kedua cara di atas bibit tebu diletakkan dengan cara direbahkan. Bibit yang diperlukan dalam 1 ha adalah 20 ribu bibit. Cara penanaman sebelum tanam, tanah disiram agar bibit bisa melekat ke tanah. (D2) adisunaryo@lampungpost.co.id

Sebelum pembubunan tanah harus disirami sampai jenuh agar struktur tanah tidak rusak. Pembumbunan pertama dilakukan pada waktu umur 3—4 minggu. Tebal bumbunan tidak boleh lebih dari 5—8 cm secara merata. Ruas bibit harus tertimbun tanah agar tidak cepat mengering. Pembumbun kedua dilakukan pada waktu umur 2 bulan. Pembumbunan ketiga dilakukan pada waktu umur 3 bulan. Perempalan daun-daun kering harus dilepaskan sehingga ruas-ruas tebu bersih dari daun tebu kering dan menghindari kebakaran. Bersamaan dengan penglepasan daun kering, anakan tebu yang tidak tumbuh baik dibuang. Perempalan pertama dilakukan pada saat empat bulan setelah tanam dan yang kedua ketika tebu berumur 6—7 bulan.

3. Pemupukan Pemupukan dilakukan dua kali, yaitu saat tanam atau sampai tujuh hari setelah tanam dengan dosis 7 gram urea, 8 gram TSP, dan 35 gram KCl per tanaman (120 kg urea, 160 kg TSP, dan 300 kg KCl/ha). Pada 30 hari setelah pemupukan ke satu dengan 10 gram urea per tanaman atau 200 kg urea per hektare. Pupuk diletakkan di lubang pupuk (dibuat dengan tugal) sejauh 7—10 cm dari bibit dan ditimbun tanah. Setelah pemupukan semua petak segera disiram supaya pupuk tidak keluar dari daerah perakaran tebu. Pemupukan dan penyiraman harus selesai dalam satu hari. Agar rendeman tebu tinggi, digunakan zat pengatur tumbuh, seperti Cytozyme (1 liter/ha) yang diberikan dua kali pada 45 dan 75 Hari. Pemanenan tanaman tebu dilakukan dengan mencangkul area tanam sedalam 20 cm. Batang tebu disisakan tiga ruas bila ingin ditumbukan kembali atau dicabut sampai akarnya bila lahan ingin dibongkar. Pucuk tebu dibuang dan batang diikat dengan jumlah 20—30 batang/ikat untuk digiling. Waktu pemanenan dilaksanakan pada bulan kering, antara April sampai Oktober. Atau pada Agustus pada saat rendeman (persentase gula tebu) maksimal dicapai. (*6/D2)

n ANTARA/SISWOWIDODO

PERSEMAIAN TEBU MODERN. Pekerja membuat persemaian tebu dengan sistem rekayasa genetika di kebun bibit tebu di Kanigoro, Madiun, beberapa waktu lalu. Sistem persemaian modern dengan hanya mengambil mata ruas batang tebu itu selain bisa menghemat biaya dan tenaga, juga menghemat luas areal pembibitan dengan perbandingan 1:24 (1 ha bisa memenuhi kebutuhan 24 ha) bila dibandingkan dengan cara pembibitan tradisional.


senin, 20 april 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

13


senin, 20 april 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

14


senin, 20 april 2015

PARIWARA

LAMPUNG POST

15


±

±

CMYK

±

hiburan

Senin, 20 April 2015

LAMPUNG POST

16

inspirasi

Gaji Beras Antarkan Khodron Jadi PNS

±

Selama mengajar di Pekon Bumian, Kecamatan Batubrak, Lampung Barat, Khodron tanpa digaji. Ia hanya mendapat imbalan beras dari orang tua yang diberikan enam bulan sekali setelah panen. ARIPSAH

S

ENYUM lepas tampak terlihat dari wajah Khodron, warga Pekon Balak, Kecamatan Batubrak, saat menerima surat keputusan (SK) calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Barat (Lambar) belum lama ini. SK tersebut menjadi jawaban atas ketekunan dan doa puluhan tahun yang ia impikan. Sekelumit cerita, pria berkumis itu menunjukkan betapa keras perjuangannya menjadi tenaga pendidik di daerah terpencil, tepatnya di areal perkebunan kopi di Pekon

Bumian, Kecamatan Batubrak, Lambar. Sekitar 1990-an, Khodron yang tengah mengenyam pendidikan di Sekolah Pendidikan Guru (SPG) Bandar Lampung memutuskan pulang kampung karena keterbatasan biaya. Lantaran rasa malu putus sekolah, ayah dua anak itu pergi ke kebun menggarap kebun kopi di ladang yang masih belukar. Namun, di tengah perjalanan, rasa kasihan melihat anak-anak di umbul (talang) tempatnya berkebun tidak satu pun yang bisa baca tulis, membuatnya tergugah untuk menjadi tenaga pengajar. Setelah berembuk dengan beberapa warga, ia dibantu warga setempat menyulap gudang berlantai tanah, berdinding papan, dan beratap ijuk berukuran 4 x 6 di samping gubuknya

untuk dijadikan ruang belajar bagi belasan anak-anak berumur antara 7—12 tahun yang sama sekali belum bisa baca tulis. “Sebetulnya saya juga enggak tamat SPG, tetapi saya kasihan ngeliat anak-anak tidak sekolah dan tidak ada yang bisa baca tulis,” kata Khodron belum lama ini. Setelah satu lokal jadi, Khodron pun hanya mengajar seorang diri. Dengan imbalan beras dari orang tua yang diberikan enam bulan sekali setelah panen, serta diberi kopi setiap habis panen, jumlahnya pun seikhlasnya. “Ya, kalau digaji enggak, cuma biasanya habis panen dikasih seikhasnya, tanda terima kasih.” Seiring berjalannya waktu dan bertambahnya murid, sekitar 2000an lokal pun bertamban menjadi dua berkat gotong royong warga. Khodron pun akhirnya merekrut saudara dan keponakannya untuk membantu mengajar, tetapi kondisinya sama, tanpa digaji. Baru pada awal 2000, sekolahnya mendapat bantuan dari pemerintah. Bantuan ini membuat Khodron yang juga menjabat kepala sekolah sekaligus guru kelas semua mata pelajaran

bisa menyisihkan untuk operasional tenaga pendidik. “Pokoknya mana saudara, keponakan yang tinggal di kebun bisa baca tulis, matemetika, saya ajak buat bantu ngajar. Niat saya cuma ingin supaya anak-anak bisa membaca dan menulis,” ujar dia. Pada 2009, pemerintah daerah memutuskan untuk menjadikan SD swasta Bumian ini menjadi SDN 2 Pekon Balak. Khodron yang tidak memiliki izasah SMA, dia pun tidak bisa lagi menjadi tenaga pendidik, bahkan sempat tersiar kabar kalau dia tidak lagi bisa terlibat di sekolah yang telah ia rintis belasan tahun sebelumnya. Namun, karena desakan warga yang tahu persis bagaimana perjuangan Khodron merintis sekolah tersebut, ia tetap dipertahankan tetapi hanya menjadi penjaga sekolah sekaligus guru olahraga. “Ya, kalau waktu masih swasta, saya dipercaya menjadi kepala sekolah sekaligus guru kelas dan guru bidang studi, setelah menjadi negeri saya jadi penjaga sekolah sama guru olahraga,” ujar dia.

Suka Makan hingga Dipecat dari Forever 21 SEBAGAI seorang model, Chrissy Teigen dituntut untuk menjaga keindahan tubuhnya. Namun, ternyata istri dari John Legend tersebut tetap suka makan. “Aku menjilati semua keju cair di Dorito. Aku bisa makan banyak, yang penting makanan asin, manis, atau pedas,” ujar dia dalam sebuah wawan-

±

cara baru-baru ini. Kecintaannya pada dunia kuliner ditunjukkan dengan posting-an di blognya yang hanya menuliskan mengenai perjalanannya mencicipi makanan di seluruh dunia. Ternyata, Chrissy pernah mengalami kejadian yang kurang menyenangkan gara-gara penampilannya. Kala itu model berusia 29 tahun tersebut dianggap memiliki tubuh yang terlalu besar untuk menjadi model Forever 21 sehingga harus dipecat. “Aku sebenarnya pernah dipe-

cat dari sebuah pekerjaan, di Forever 21. Mereka memintaku untuk menjadi model secara langsung ketika aku masih agak lebih muda.” Saat itu pihak Forever 21 memintanya duduk di sebuah kursi untuk difoto. Namun, tidak lama kemudian, pihak manajemen Chrissy menghubunginya. “Mereka bilang, ‘Kau harus pergi sekarang’. Mereka bilang ‘Kau terlalu gemuk dan harus kembali untuk ditimbang ’,” ujarnya. (S2)

Mengaku Berat Jadi Orang Tua

±

BAGI Mayangsari, menjadi orang tua di era sekarang terasa memberatkan. Pasalnya, kecanggihan teknologi yang terus berkembang membuat anakanak terlahir lebih kritis. Oleh sebab itu, penyanyi 43 tahun itu mengimbau kepada orang tua untuk lebih cerdas dalam mendidik. “Beda banget, ya. Apalagi sekarang anak-anak berkembang sangat kritis. Rasa-rasanya menjadi orang tua zaman sekarang lebih berat. Sekarang bisa lihat dunia dengan satu jari (handphone). Ibaratnya kalau d i a t a nya d a n kita enggak smart, wah bisa dibantai,” kata Mayangsari, di kawasan Senayan, Jakarta

Chrissy Teigen

Pusat, Sabtu (18/4). Sebagai contoh, dia selalu berusaha menggunakan kata-kata yang tepat saat berkomunikasi dengan buah hatinya. Dengan demikian, pesan yang akan disampaikan kepada sang anak akan mudah sampai. “Jadi orang tua zaman sekarang harus cerdas dan cerdik. Kita kan harus pakai bahasa yang nyambung ke dia. Bagus sih jadi lebih kreatif juga.” Soal fenomena gadget, Mayang mengaku lebih tegas. Ia hanya memperbole hkan si kecil menggunakan gadget hanya pada akhir pekan. (S2)

±

Meskipun awalnya sempat terpikir untuk mundur, setiap mengenang perjuangannya merintis sekolah, ia pun tetap semangat untuk terus mengabdi di sekolah yang kini semua lokalnya terbuat dari beton permanen milik Pemkab Lambar. (S1) aripsah@lampungpost.co.id

n lampung post/aripsah

1 Polisi Sosialisasikan Bahaya ISIS kepada Santri

POLSEK Way Jepara, Lampung Timur, mengundang kepala desa, santri, dan tokoh masyarakat yang ada di Kecamatan Way Jepara, guna mengikuti agenda sosialisasi bahaya paham ISIS. Sosialisasi akan digelar di Pondok Pesantren Darusalamah di Desa Brajadewa dan Pondok Minhajhutolab di Desa Labuhanratu Baru, Way Jepara, Senin (20/4). Kapolsek Way Jepara AKP Beny Sandra, Minggu (19/4), mengatakan peserta yang akan mengikuti sosialisasi bahayanya pergerakan radikal ISIS dari masing-masing pondok menyiapkan 200 santri dan dari desa mengutus empat tokoh agama dan pamong desa. (DAERAH)

Tournament Golf Lampung 2 Open 2015 Digelar

DALAM rangka merayakan hari jadi Provinsi Lampung yang ke-51, Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Golf Indonesia (PGI) Lampung mengadakan Open Tournament Golf 2015 di Padang Golf, Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4). Panitia pelaksana, Sarah, menargetkan jumlah peserta di atas 120 orang. “Turnamen ini terselenggara berkat kerja sama PGI, Pemerintah Provinsi Lampung, dan Bank Lampung, untuk merayakan hari jadi Provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai. Total sebanyak 21 trofi disiapkan untuk pemenang di tiap kelas yang dipertandingkan,” ujar dia. (OLAHRAGA)

Misterius Serang Nigeria, 3 Penyakit 18 Pasien Tewas

SEBUAH penyakit misterius menewaskan 18 pasien dalam 24 jam terakhir di sebuah kota di wilayah tenggara Nigeria, Sabtu (18/4). “Sebanyak 23 orang (terinfeksi) dan 18 kematian telah dilaporkan,” kata komisioner kesehatan negara bagian Ondo, Dayo Adeyanju, pada AFP. Juru bicara pemerintahan Ondo, Kayode Akinmade, sebelumnya melaporkan 17 kematian. “Tujuh belas orang meninggal dunia akibat penyakit misterius sejak pertama kali muncul di kota Ode-Irele,” kata dia. (INTERNASIONAL)

Program Siaran (sENIN)

±

n MI

Mayangsari n MI

±

±

CMYK

±

±


sepak bola

senin, 20 april 2015

LAMPUNG POST

17

Ospol Petik Kemenangan Perdana di Grup A KEMENANGAN pertama dipetik PS Ospol di Grup A pada lanjutan kompetisi Liga Kota Metro. Da­ lam laga di lapangan Mulyojati, Kota Metro, Sabtu (18/4), PS Ospol menang tipis 1-0 atas Bayonet. Hasil itu belum mampu meng­angkat PS Ospol dari po­ sisi keempat klasemen dengan me­ngumpulkan poin 3, sama dengan Bayonet tapi kalah selisih gol. Posisi puncak masih ditempati tuan rumah Mulyojati FC dengan empat poin diikuti Potensi dengan angka sama tapi kalah agresivitas gol. Sedangkan Budi Utomo harus puas di posisi juru kunci tanpa poin. Dari Grup B, PS Persega me­n gukuhkan diri sebagai pemuncak klasemen. Keme­ nangan kedua dipetik dengan menang telak 6-1 atas PKDP pada laga yang berlangsung di lapangan Hadimulyo. Tambahan tiga poin membuat Persega mengumpulkan enam angka, unggul dua dari peringkat kedua Gelora. Sedangkan bagi PKDP, hasil itu membuat mereka kian terbenam tanpa poin, se­ dangkan urutan ketiga ditempati Poham dengan poin satu. Kemenangan tipis 1-0 atas TFC membuat Perseti memanaskan persaingan di Grup C. Tambahan tiga poin membawa Perseti me­ ngumpulkan poin empat sama dengan posisi kedua Amor tapi kalah agresivitas gol. Sementara TFC terpuruk di posisi terbawah dengan poin kosong dari dua laga. Tren positif kembali ditun­ jukkan Trides di laga keduanya. Bergabung di Grup D, Trides mencukur Republik lima gol tanpa balas. Hasil itu membawa Trides menggeser Giga dari pun­ cak klasemen. (OGI/O1)

Klasmen sementara Liga Kota Metro Grup A 1.Mulojati FC 2.Potensi 3.Bayonet 4.Ospol 5.Budi Utomo

2 2 2 2 1

1 1 1 1 0

1 1 0 0 0

0 0 1 1 1

4-3 3-0 3-7 1-3 2-3

4 4 3 3 0

2 2 2 2

2 1 0 0

0 0 1 0

0 1 1 2

10-2 6-2 3-7 3-9

6 4 1 0

n AFP/JOSEP LAGO

AKROBATIK. Penyerang Barcelona, Lionel Messi, melancarkan sepakan salto ke gawang Valencia dalam lanjutan La Liga di Stadion Nou Camp, Sabtu (18/4) malam WIB. Messi menyumbang satu dari dua gol kemenangan tanpa balas Barca atas El Che.

Madrid Terus Tempel Barca Dua musuh bebuyutan, Barcelona dan Real Madrid, terus bersaing dengan ketat dalam perebutan gelar La Liga musim ini. MUHARRAM CANDRA LUGINA

R

EAL Madrid terus menjaga persaing­ an dengan Barcelona dalam mem­ perebutkan gelar La Liga musim ini. Kemenangan dipetik Los Blancos usai menumbangkan Malaga 3-1 di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (19/4). Los Merengues bertahan di peringkat kedua dengan mengoleksi 76 poin atau terpaut dua poin dari El Barca, semen­ tara Malaga kini terpaku di peringkat ketujuh dengan perolehan 46 poin. Menjamu Malaga di jornada ke-32 La Liga Spanyol, Madrid yang dituntut menang, bermain sangat percaya diri. Mereka mampu menguasai jalannya laga dengan penguasaan bola sebanyak 72%. Meski dominan, Madrid baru membuka keunggulan pada menit ke-24 lewat Sergio Ramos yang meneruskan umpan tendang­ an bebas dari Cristiano Ronaldo. Madrid nyaris menambah keunggulan pada menit ke-67 setelah Ronaldo mendapat kesempat­ an tendangan penalti. Namun, tendangan kapten Timnas Portugal itu dimentahkan tiang gawang. Namun, kegagalan Ronaldo langsung dibayar rekan setimnya James Rodriguez dua menit berselang lewat ten­

dangan dari luar kotak penalti. Keunggulan itu tampaknya membuat Madrid lengah. Hanya berselang dua menit, gawang Casillas dijebol sundulan Juanmi. Pada menit ke-90 + 2, Ronaldo me­ mastikan Madrid merengkuh tiga poin.

Kemenangan Real Madrid ditandai kegagalan Cristiano Ronaldo mengeksekusi penalti. Rekan sekota Madrid, Atletico, meman­ tapkan posisi ketiga klasemen. Dwigol An­ toine Griezmann mengantarkan Atletico menang 2-1 atas tuan rumah Deportivo la Coruna di Stadion Municipal de Riazor. Gol perdana Griezmann tercipta pada menit ke-5 dan digandakan pada menit ke-22. Gol balasan tuan rumah tercipta pada menit ke-78 lewat Oriol Riera. Dengan hasil ini, Atletico bertahan di posisi ketiga klasemen dengan kumpul­ an 69 poin dan unggul empat poin dari Valencia. Sementara itu, Deportivo gagal menjauhkan diri dari zona degradasi.

Gol Cepat Barcelona melewati hadangan Valencia pada lanjutan La Liga Spanyol dengan ke­ menangan. Sempat mendapat perlawanan sengit, Barca akhirnya menang 2-0. Azulgrana langsung menyengat Valencia di Stadion Camp Nou, Sabtu (18/4) malam WIB. Laga baru berjalan 55 detik, Barcelonista— julukan fan Barca—sudah bersorak saat um­ pan terobosan Sergio Busquets diteruskan Lionel Messi ke Luis Suarez yang dengan mudah membobol gawang Valencia. Menit ke-10, Valencia mendapatkan hadiah penalti setelah Rodrigo dijatuh­ kan Gerard Pique di kotak terlarang. Sayang, eksekusi Dani Parejo digagal­ kan kiper Claudio Bravo. Usai tuan rumah punya peluang menggadakan keunggulan lewat tendan­ gan bebas Messi, tetapi bola hanya menerpa mistar gawang. Jelang laga berakhir, Messi yang memanfaatkan celah kosong di per­ tahanan El Che menggandakan keunggulan Barca. Meski bola cungkilannya masih bisa ditepis, bola kembali ke kakinya dan dengan mudah meneruskannya ke dalam gawang. Dengan kemenangan ini, Barca mem­ pertahankan keunggulan di puncak klase­ men dengan unggul dua poin atas Madrid, sementara Valencia posisi ke­empat de­ ngan 65 poin. (MTVN/U1) lulu@lampungpost.co.id

selintas

SS Lampung FC Vs PU Imbang DALAM rangka persiapan menghadapi Piala Nusantara, Sakai Sambayan Lampung Football Club (SS Lampung FC) berlatih tanding melawan Pahoman United di Stadion Sumpah Pemuda, PKOR Way Halim, Minggu (19/4), yang berkesudahan imbang 0-0. Laga ini sebagai uji coba. Kami ingin melihat sejauh mana kemampuan para pemain melawan tim yang levelnya sama,” ujar pelatih SS Lampung FC, Andrian. Arsitek PU Kadir senang dengan latih tanding ini. “Ini jadi pelajaran untuk kami, dengan skuat mayoritas diisi pemain muda, kedua klub bisa terus berkembang,” ujar Kadir. Sementara itu, penasihat klub Halilintar Gunawan menjelaskan SS Lampung FC merupakan klub yang dibentuk eks pendukung Lampung FC yang menamakan dirinya Bala Sakai Sambayan. “Pendukung menjadi donatur klub dengam cara patungan, banyak yang salah mengartikan menganggap SS Lampung FC dan Lampung FC sama, padahal kedua tim ini berbeda,” pria ujarnya. (*9/O1)

Madrid Siap Lepas Isco KABAR mengejutkan datang dari Real Madrid. Klub ibu kota Spanyol itu dikabarkan siap mendengarkan tawaran dari klub lain yang ingin meminang Isco. Kabar ini mengejutkan karena mantan gelandang Malaga itu merupakan pemain andalan Carlo Ancelotti musim ini di lini tengah. Kini, Arsenal dan Manchester City dikabarkan dua tim yang paling tertarik mendatangkan Isco. n AFP/DANI POZO Madrid ingin menjual Isco agar bisa mendapatkan dana segar. Dana itu nantinya ­digunakan mendatangkan gelandang Juventus Paul Pogba atau pemain muda Paris Saint-Germain Marco Verratti. Seperti dilansir The Mirror, Los Blancos akan menjual sang pemain dengan harga tak kurang dari 35 juta poundsterling atau setara dengan Rp672 miliar. (MTVN/O1)

Grup B 1.Persega 2.Gelora 3.Porham 4.PKDP

Grup C 1.Porsid 2.Amor 3. Perseti 4.TFC

2 2 2 2

2 1 1 0

0 0 0 0

0 1 1 2

4-2 4-2 2-2 0-4

6 4 4 0

2 2 2 2 0

2 1 1 0 0

0 0 0 0 0

0 1 1 2 0

7-1 3-1 2-2 0-8 0-0

6 3 3 0 0

Grup D 1.Trides 2.Giga 3.Merdeka 4.Republik 5.Karangrejo

PSV Hentikan Dominasi Ajax di Eredivisie untuk Merebut Titel Ke-22 MESKI masih menyisakan tiga laga lagi, PSV Eindhoven sudah memastikan sebagai kampiun Eredivisie musim ini. Kepastian diraihnya trofi ke-22 setelah menundukkan Heerenveen 4-1 pada pekan ke-31 Eredivisie di Philips Sta­ dion, Minggu (19/4) dini hari WIB. Trofi itu sekaligus menyudahi pe­ nantian tujuh tahun untuk merebut trofi liga tertinggi di Negeri Kincir ­Angin itu. Terakhir kali PSV juara

pada musim 2007—2008. Keber­ hasilan itu juga sekaligus memutus dominasi Ajax Amsterdam yang juara empat musim berturut-turut. Tambahan tiga poin membuat tim berjuluk Boeren aman dari kejaran pesaing beratnya Ajax Amsterdam. Dengan mengumpulkan 79 dan Ajax masih punya empat laga, selisih 13 poin takkan terkejar sang rival abadinya itu.

Pada laga melawan Heerenveen, Luuk de Jong menyumbang dua gol masing-masing pada menit ke-3 dan 41, kemudian Memphis Depay (‘23), dan Luciano Narsingh (‘88). Semen­ tara gol balasan dari Heerenveen dicetak Joey van den Berg (‘27). Sementara dari Seri A, Carlos Tevez dan Leonardo Bonucci membawa Ju­ ventus makin dekat dengan scudetto ke­ empatnya usai mengalahkan Lazio 2-0

di Juventus Stadium, Minggu (19/4) dini hari WIB. Tevez membuka keunggulan Juve pada menit ke-17, lalu Bonucci menggandakannya pada menit ke-28. Bukan hanya tertinggal, Lazio harus mengakhiri laga dengan 10 pemain akibat kartu merah yang diterima Danilo Cataldi pada menit ke-89. Hasil itu membuat Juve kian kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 73 poin dari 31 laga.

Sementara itu, Lazio di peringkat kedua dengan selisih cukup jauh, yakni 15 poin. Posisi Lazio pun masih terancam direbut AS Roma yang hanya selisih satu angka untuk memperebutkan posisi runner-up yang otomatis mendapat tiket Liga Champions musim depan. Juventus hanya butuh tiga angka lagi dari ­tujuh laga tersisa untuk mengamankan gelar. (MTVN/O1)


SENIN, 20 APRIL 2015

TURNAMEN GOlF 2015

LAMPUNG POST

18

Digdo-Aang Jadi yang Terbaik Lima pegolf yang masuk tim pra-PON mampu menunjukkan penampilan apik dengan mencatat skor yang cukup baik. Firman Lukmanulhakim

S

nilai tertinggi gross overall dari kelima atletnya yaitu Sarno 71, Hermanto 72, Waluyo 74, Ahlan 75, dan Tredi 75. Di kategori keterampilan, Dirpolair Polda Lampung Rudi HN meraih the longest drive dengan pukulan sejauh 252 meter. Kategori nearest to the pin diraih Yadi Rahmad de­ ngan jarak 53 cm. Irfa meraih kategori nearest to the line dengan jarak 0 cm. Selain itu juga diberikan trofi lainnya yakni pegolf terfavorit. Trofi ini jatuh ke tangan Manajer Operasional Bank Lampung Hendi Hasibuan.

ETELAH menyelesaikan 18 hole, pegolf Digdo merebut gelar best gross overall dengan skor 75 dan handicap 6. Untuk best nett overall diraih Aang yang mampu mengumpulkan skor 69 dengan handicap 22. Di kelas A flight men nett, peringkat pertama diraih Indra dengan skor 71 dan handicap 4. Dia menyisihkan P Gunawan yang harus puas di urutan kedua dengan skor 71 dan handicap 13, sedangkan posisi ketiga Eri Hermawan dengan skor 72 handicap 10. Antusias Agusta Yusuf tampil sebagai Para peserta begitu antusias yang terbaik di kategori kelas mengikuti open tournament B flight men nett dengan skor golf dalam rangka merayakan 70 dan handicap 20. Posisi HUT ke-51 Provinsi Lampung kedua ditempati Teguh yang di Padang Golf Sukarame, mencatat skor 70 dan handicap Bandar Lampung. Sebanyak 21. Erwin harus puas di urutan 117 pe se rta dar i be r bagai ketiga setelah menorehkan instansi, antara lain Pelindo, skor 70 dan handicap 21. Bukit Asam, Bank Mandiri, Kelas C flight men test diBTN, Bank Lampung, PGN, kuasai Seem dengan skor 70 Budi Berlian, Tabek Indah, dan handicap 26. Vernandez Askrindo, Polda Lampung, menguntit di urutan kedua Kejaksaan Tinggi, PLN, CAT, dengan skor 71 dan handicap dan Lampung Post. 22. Peringkat ketiga Erwin Panitia pelaksana turnamen, Malau dengan skor 71 dan Sarah, mengatakan kejuaraan handicap 23. ini diadakan sebagai ajang Di kategori ladies yang diikusilaturahti 10 pegolf mi pegolf dimenangLampung. kan Nyonya “Selain itu Zaenal AS Selain sebagai ajang unjuk juga, turd e n g a n namen ini skor 73 kebolehan, turnamen golf juga sebahandicap terbuka juga sekaligus gai ajang 24. Nyonya menjadi ajang silaturahmi pemantap ­ Mariyun an lima pe­ S dengan pegolf. golf yang skor 74 dan disiapkan turun di pra-PON handicap 25 harus puas di urut­a n kedua. Peringkat keya n g su d a h te r j a r i n g d a r i tiga ditempati Ivana dengan seleksi Januari yang lalu, yang skor 75 handicap 28. kami gratiskan biaya pendafKate go r i s e n i o r m e n j a d i tarannya,” ujar wanita berkamilik Herwan usai mengumcamata ini. pulkan skor 71 handicap 13. Peserta juga tidak hanya Mariyun S di posisi kedua dari kalangan dewasa, tetapi dengan skor 71 handicap 13. juga ada yang masih berstatus Peringkat ketiga diduduki junior yang masih berstatus Dharwin Karim dengan skor pelajar SMA. Selain untuk ka­t egori putra, digelar juga 71 handicap 19. untuk wanita atau ladies yang Sementara itu, pegolf pradiikuti 10 pegolf. PON Lampung yang mengikuti (*9/O1) turnamen tapi tidak dilombafirman@lampungpost.co.id kan memberikan bukti dengan

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

BEST. Digdo (kanan) menerima piala dari Kadis Pora Lampung Hanibal sebagai best gross overall dan Aang (kedua kanan) sebagai best nett overall saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

A FLIGHT MEN NETT. Indra (kanan), P Gunawan (dua kiri), dan Eri Ernawan (kiri) keluar sebagai a flight men nett berfoto bersama ketua PGI Lampung Darwizal saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

B FLIGHT MEN NETT. Agusta Yusuf (kanan), Teguh (dua kiri), dan Erwin (kiri) sebagai b flight men nett saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

C FLIGHT MEN NETT. Seem (kanan), Vernandes (dua kiri), dan mewakili Erwin Malau (kiri) keluar sebagai c flight men nett saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung.

SENIOR. Herwan (kanan), Mariyun (dua kanan), dan Dharwin Karim (kiri) keluar sebagai pemenang senior saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

Aksi Peserta Open

Tournament

Golf 2015 Ekspresi para peserta saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

n FOTO: HENDRIVAN GUMAY

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

LADIES FLIGHT NETT. Para pemenang kategori ladies flight nett pada turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung yang berlangsung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

FOTO BERSAMA. Peserta berfoto bersama sebelum memulai tournamen golf saat turnamen golf dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung, Minggu (19/4).

KETERAMPILAN. Keluar sebagai longest drive Rudi HN (dua kanan), naerest to the pin Yadi Rahmad (kiri) dan nearest to the line Irfa (kanan) saat turnamen golf hari jadi yang ke-51 Provinsi Lampung di Padang Golf Sukarame.

PRAPON. Para atlet pra-PON Golf Lampung yang lolos, yaitu Sarno, Waluyo, Darmanto, Ahlan, dan Tredi serta satu atlet cadangan yang disiapkan Pengprov PGI Lampung, Sugito, saat turnamen golf di Padang Golf Sukarame, Bandar Lampung.


senin, 20 april 2015

LAMPUNG POST

19


PARIWARA

senin, 20 april 2015

AC

KATERING

AC ANDA BERMASALAH ? KAMI S O LU S I N YA ! ! A N U G E R A H AC 0822.8172.4222 MELAYANI JUAL, SERVICE, BONGKAR PASANG & CUCI AC. SOLUSI AC RUMAH ANDA. CV. PRATAMA TEKNIK BONGKAR/ PASANG AC, CUCI SPAREPART KULKAS FREEZER, DLL, JUAL BELI AC BARU SEKEN. HUB.0721-472180 /0851.0691.3799-0821.2542.7103 PIN.2996BCE1.

ALAT MUSIK DIJUAL Dijual 1 Set Alat Orgen Tuggal & Orgen Korg Paso Siap Manggung Hub. 081369139525/0813-79464256 .

AHLI GIGI RAMA DENTAL. pasang gigi palsu, pasang kawat gigi jl. Antasari dpn bioskop sinar bdl hub: 08127945122

AIRLINES TIKET-2 Tiket murah Garuda, Sriwijaya, Merpati, Lion, Air Asia, Sky Aviation tiket diantar hub.GEMA TNT (0721) 486100, 7467967 SMS booking 081274777959

BAHAN FIBER Grosir/Eceran : Resin, Mat, Wroping, Pigmen, Silicon, Mirrorglaze, Catalis, Talc, Cobalt dll, Hub. 0721-251652/0725-7850703/0811792034

LELA CATERING & WEDDING ORGANIZER mnrima psnan catring & alat2 pesta prasmanan, tenda & kursi lngkp, music & tari pelaminan, baju/rias pengantin dll.disc 10%. Hub.0812-7920.2812

KEHILANGAN STNK BE 4210 DY, Noka. MH35D9204CJ20058 Nosin. 5D9-1520145 an. Bambang Wijaya STNK BE 4148 OG, Noka. MKZC3A2H2EJ006915 Nosin. OH2FEJ006943 an. Abas Toni STNK BE 3187 DQ, Noka. MH1JBC116AK70317 Nosin. JBC1E-1700718 an. Wagimin STNK BE 6075 EC, Noka. MH1HB42116K101288 Nosin. HB42E1100707 an. Tukiman. STNK BE 4098 BW, Noka. MH314D0029K314384, Nosin. 14D-314584, an. Ina Mazeda. STNK BE 6494 PP, Noka. MH8BE4DUAAJ-175314, Nosin. E470-ID-185474, an. Abdul Muluk. STNK BE 9272 WC, Noka. MHMFE74P5CK086056, Nosin. 4D34THY8042, an. SUPARNO. STNK BE 9402 TG, Noka. MHYESL415E J-301431, Nosin. 615AID-938403, an. Bambang Irawan.

KESEHATAN NINDA MASSAGE. Terima massage/lulur, bisa dipanggil. Hubungi: 0852.6969.0554.

KOLAM RENANG CV. Lampung Pool special pembuatan kolam renang buat rumah, sekolah, dan umum & waterboom. Hub. 0813.6914.4878 Pin BB 765dfb50. Dunia Kolam Renang mlyani prncangan kolam renang, pmbuatan, prawatan & mnydiakn pralatn & bhn2 prwatan air kolam. Jl.Hayam Wuruk komplek ruko kdamaian asri blok. i No.8 Hub.0721-7444567

KURSUS-KURSUS KURSUS MENJAHIT Ilmu di tgn uang dtng seumur hIdUp, lbh 25 cab, JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode dftr skrg byr 50% Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5 Hub.0721-1701677

KURSUS TEHNISI HP NVU PONSEL service & kursus hp Jln.ZA Pagar Alam No.2 Gdg meneng, bk kls mahir psti bs smua merk hp, grnsi uang kembali Hub.0896.7496.2976

MUSIK ADI MUSIK jl/bl/tkr tmbh: korg i5, i3, pa50sd,pa60sd,pa80sd,pa300,pa 600,pa800,psr3000, 710,750,910,95 0,kn14,24,26,exr5,e96,e86,wk1800,b lazer,cora,beta3,huper,dbx,alesis,axl, extreme,absolute. Ph.268983/ 081369139529, 0813-79464256

MESIN FOTOCOPY C V. Mitra Abadi. Jual sewa perbaikan suku cadang & tinta photo copy. Hub. 0812.7909.898/ 0851.0880.5050.

PELUANG USAHA PROFIT PASTI Perhari 6% via bank anda selama 99x (tanpa kerja) modal suka suka. Hub. PT.EIT +6221-5614-9016/ SMS 0816889344 & 0818-0694-1828 Es Suntik Camelo dgn modal 350 rb sudah membuka usaha sendiri siapapun bisa asal ada tekad lokasi Metro. Hub. 0813.5982.9738 Pin 7D3DE464.

PENGRAJIN JILBAB Menerima jasa pembuatan jilbab untuk perorangan, butik, group pengajian, sekolah dll. Hub. Elpin. 0813.7945.3480.

PERCETAKAN

PRIVATE

JAPPRINT SOLUTION prcetakan majalah, melayani jsa design/lay out & cetak majalah, album sekolah, buku lulusan, souvenir flashdisk ID card, dll. Hub.0856-5899.2222 (WA) / BB 7CAFA959

BIMBEL “153” khusus UN/Sem , SMP : MTK,IPA, guru dtg krmh, sendiri/kelompok Hub. Roy 085298507696.

WILDY CARD. Wedding Invitation mnrima pesanan undangan, brosur & jenis cetakan lainnya Jl. Jend. Suprapto No.30 (d/h jl baru). Hb. 0821.7680.7778.

Service panggil pompa air, bermacam-macam merk & instalasi listrik, melayani pembuatan sumur bor. Hub. 0853.7726.9647

PETS SHOP RUMI PETS SHOP salon hewan gwowming&mnjual prlengkapan, makanan hewan, dll, harga promo s.d akhir bln April. Jl. Arief Rahman Hakim Hub.0721-705457-0822.8142.1502, 0896.3824.2777

PLAFON PLAFON MART menyediakan aneka motif Pve & melayani jasa pasang & (mencari agen luar kota) keunggulan plafon pve adl anti rayap/air, ringan & aman. Hub. 0721.263586 /0853.7855.7168 www.plafonmartworren-Lampung.blogspot.com

TOKO PLAFON TOKO JAYA PERKASA PLAFON jual bhn plafon upvc & pemasangannya/ lantai vinyl merk kang-bang yg trksn mewah, anti rayap/air & tdk merambat api (mencari agen luar kota). Hub. 0721.787.526/0811.795.928.

POMPA AIR

RUMAH MAKAN RM. ISTANA KURING Jl. P. Antasari No.109 (sblh prm Vla Ctra) mnjd RM. ISTANA BISTRO No.162C (sbrng Yoza Café) pkt mkn siang mlia 10rb-an Tlp. 0721-9311711/0821-76072900/ BB 5282E72A RM SS “Sensasi Sambal” menyediakan berbagai mcm masakan steak daging ayam & sapi, yg super lezat & masakan tradisional & 27 aneka sambal, Jl. P.Damar Way Dadi/ sblm lap.bola Way Dadi Sukarame telp.0721.801.3852.

SALON

Sewa Bus Wisata, keselamatan penumpang tjuan km, Driver pnglmn, Seat 33 yg br 2014 www.busdarmaduta.com Hub. 0815-4019822

SUMUR BOR

BORPLUS pembuatan sumur bor, jetpump, AC submersible, murah bergaransi. Dedi 0812.7922.964, Emuh 0812.7131.1045.

bibit tanaman

SUPRANATURAL Mmbntu smua mslh anda scr ghoib, utk Keselamatan,Jabatan,Buka Aura,Pengobatan,RT,Puter Giling dll Hub. Bpk. Rizal 0813-21833939 www. karomahghoib.com

TEKNISI HP

20

ZAKAT S ampaikan zakat, infaq, sedekah, wakaf,CSR & dana kemanusian anda@PKPU LAMPUNG Jl.Zainal Abidin P.A No.4 Rajabasa Hub.0721-8013400 Rek.Muamalat 357.000.1899

Servis & Kursus bka kls mahir bljr BB & Android hrg 1Jt psti bs & siap krj Jl. Z.A. Pagar Alam No.2A Gdung Mneng Hp. 0896.7496.2976

TOUR & TRAVEL PT. CITRA KEDATON ABADI, reservasi tkt pswat 24jm full srvice bs diantar ke almt & pkt klt brng/dokumen Jl. Teuku Umar no. 95A Kedaton Tlp. 0721.786555/0823.73966192/ BB 21CEC6EA AMERTA SUCI TOUR & TRAVEL, reservasi tiket pesawat,hotel,bus pr wsta,rntl mbl, Hub. 0721254883/0823.7825.5555 jl. Wolter Monginsidi no.202 Durian Payung

UMROH

PARIS SALON, khusus wanita, join mmbr grts creambath seumur hdp Jl. Sultan Agung No. 07 Way Halim T.Karang tlp. 0815.4047.1110/BB 52208FBF

WIN JAYA BOR menerima pengeboran baru & service sumur bor jet pump & submer sible Bergaransi. Hub. 0853.6964.4488, 0812.7141.5500.

BUS WISATA

LAMPUNG POST

ARMINAREKA PERDANA Melayani Umroh & Haji Plus, Dp Umroh 3,5 Jt, Dp Haji Plus 5 jt, Promo bulan April 2015 Dp hny 2 jt, Dcri Kntor Perwakilan di kota anda Hub. Rahmawati 0852-83373095 Bb 7DCF6BF1

WISATA LAMPUNG SAMANIA TOUR, pkt tour Kiluan/ Pahawang/Way Kambas Rp. 350rb/ Pax, Pasir timbul Rp. 150rb/pax,Water sport tangkil Rp. 300rb/pax,Rntl mbl,Taxi bndara,bus wsta,pick up dll Hub. 0896.9798.9798/BB 7DC8AA33

LOWONGAN Dbthkn 1-2 Org Kryawti Brpglmn/Prnh Brkrja, pnddkn Min. Sma/Diploma/S1 utk Adm, dom.diutmkn T.Betung, Bdl (bs bw kndraan) Hub. 0721-480307/485013

Anda Mediator, ingin mendapatkan penghasilan sd 25 Jt/bln, perumahan baru Kalianda, hrg pembayaran fleksibel investasi menguntungkan. Kusnur Broker dengan kesempatan fee 2 kali lipat. Hub. 0812.2307.2097.

Dbthkn sgr : Store Lider pnddkn D3/S1 Mx.25thn, Bengkel Smk Otomotif Mx.30thn, Prmu & Ksr pnddkn Min. Sma Max.25thn dtng lgsng Jl. Tembesu 8 Campang Raya kalibalok Bdl

Kryawan/i sngle dtmptkn di toko, bw lmrn ke Jl. Hayam Wuruk No.62 Tj.Karang (dpn pnt mall Chandra krng) Hub. 0821-80369655.

LOWONGAN KERJA

LOWONGAN KERJA

Kami Perusahaan Yang Bergerak di Bidang Export Membutuhkan

KEPALA ADMINISTRASI

Dengan Kualifikasi sebagai berikut 1. Pria/Wanita 2. Umur Max. 35 thn 3. Min. D3 Sederajat 4. Tegas/Disiplin Kirim Lamaran ke

PO BOX 1003

Dibutuhkan untuk posisi

WAKIL MANAGER Kami perusahaan yang bergerak di bidang ekspor Membutuhkan karyawan untuk kualifikasi sebagai berikut : 1. Wanita 2. Lulusan min. D3 Sederajat 3. Menguasai komputer min. Microsoft Office 4. Tegas, Disiplin dan Dinamis 5. Mampu menguasai bahasa inggris min. pasif

Kirim lamaran ke PO BOX 1003

BIBIT CENGKEH Jual Bibit Cengkeh Zanzibar, pala, karet dan bibit pepaya california. Kel.tani MARGA JAYA,Gedong Tataan Hp.0812.7246.259 pin BB.528f6069

OTOMOTIF

INDEKOST

mobil DIJUAL CHEVROLET

R umah pah o man ,untk ko st2an prbln/thn/harian.kmr mndi dlm,ac,parkir luas. Hub.0813-17169999/0721-7589-378. Jl. Way Ngison 10 pahoman, B.Lampung

Chevrolet Captiva’2011 A/T, Disel, Silver, BE Kotamadya, foklem, sangat terawat. Hub. 0821.1408.1388.

DAIHATSU

JUAL MADU

New Xenia’11 Ahr,M,1.0cc,Mrh Met, BE, Ass. All Risk,99jt ng. Hb. 0813-67939779

Madu Hutan Sekincau (ASLI) Hp. 0812.7246.259/0813.6916.5286 Bb 528F6069

Djl TAFT ROCKY INDEPENDEN, 96, pjk bru, BE, Knalpot Cerobong, Bemper Mdl Arb, Rp.110 Jt Ngo, Hub. 0853.6956.1973

PROPERTY CENTURY 21 CENTURY 21 Rmh Vila Citra 1 Lt.200,Lb.150m2,4Kt,3Km,Dpr,Gra si Blok.W9,L125,H125 Hub.082183410909 & Blok.C14,T17 Hrg. 1,2M Hub.0813-69408888.

KONTRAKAN Terima sewa/kontrak rmh bln/thn list msng 2 parkir luas n aman km/jmrn di dlm lokasi Jl. Untung Suropati/Gg. Raja Ratu Blp. Hub. 0853.8019.4555/0822.8031.6456.

PAGAR PANEL BETON KENCANA BETON Produksi & pemasangan pagar panel beton system knock down, terpercaya & bergaransi. Hub. 0811.722078, 0812.1431.207, 0813.6971.8014.

PERUMAHAN Perum Subsidi/Nonsubsidi, Dp/No Dp, Angs. 800rb/Bln & 1,6jt/Bln,Dptkn Hadiah Kss Perum Non Subsidi Wil.Sukarame, Natar,

Kemiling, Hajimena, Dll Hub. Afrizal 0822.81657114/Bb 7519c267 Perumahan siap bangun type 36/72 cash 115 Jt kpr dp 15 Jt angsuran 700rb 15 th B.Lampung. hub. Ikhsan 0812.7874.4907 Pin 547F9COF Perumahan bersubsidi, angsuran dibawah 1 juta, lokasi B. Lampung. Hub. 0812.2472.6488. Beli rmh gratis rmh & beli kavling gratis bangun rmh” konsep baru n revolusioner. Hub. 0812.2472.6488 Pin BB 73F34217. Perumahan Realestate, Minimls, Mrh, Nymn, Security 24 jm & dptkn hdiah mnrk lsg Lok. Rajabasa/T.Betung Hub.0721704000/082282976886.

RumaH dijual Dijual Rumah Lt/Lb. 240/55, 2KT, Perum GMP Tanjung Senung, BDL Hub. 0852-19125800

Dijual rumah kost 2 lantai, 7KT, SHM, belakng Unila Perum Griya Gedung Meneng Indah Blok B2 No. 12 A Rajabasa Bdl. Melani 0813.6533.1111

HONDA

Dijual Rmh (TP) Lt. 2.840 m2 ( + 60x50m) SHM, Lb. 800 m2 Jl. Way Ngarip No.6 Pahoman, BDL Hub. 0821-75870707 Dijual rumah warung LT 650 m2, TP, Jl. Cemara blkg PGSD Metro Selatan. Hub. 0857.5963.7230. Dijual cpt Rmh & stim Hidrolik Mtr (sdh mnghslkn duit) lok. 2 jlr Pramuka, Bdl, Lt.300m2,SHM, Hrg. Ngo, Lst.300w,S.Bor,sdh dpgr kllng Dijual rumah type 70, LT 140 m2, 3KT, Perum Kampus Hijau Resident, harga 400 Jt. Hub. 0821.7701.6373.

RUKO DIKONTRAKKAN DISEWAKAN RUKO JL. MAYOR SALIM BATUBARA BDL, DKT KTR KELURAHAN KUPANG TEBA. HUB: 0812.7946.669

TANAH dijual Rmh dkrng anyr Itera & Kt Bru Hrg. Cash 27 Jt – 47 Jt Bgn 3,5 Jt Inves Crds Pt. Patok Emas Hub. Saifudin 0822.81904723/BB 53523554

Dijual Tnh 30.000m lok. Padang Cermin, Punduh, cck utk Tambak & Pariwisata Hub. 0815-40885590. Jual tnh 1.056 m2 di Pringsewu, dkt SMA Xaverius, sgt cck untk Penginapan, SHM, Hub. 081369926677 Jual Tanah Ls(8 x45,5 m) Jl. Raya Pekalongan No. 19 pgr jln hanya 200 m dr Pasar Pekalongan. Hub. 08 11.2531.708/0813.6910.3963/0822 .2598.8387. Jual Tnh siap bngn Rko & Jual tanah Ls9600 m2 Jl. Raya Pekalongan, lok cucup strategis, cck utk apa saja dkt pom bensin & 500 m dri Psr Pekalongan, 6km dr Metro @ 600rb/m. hub. 0811.2531.708-0813 .6910.3963-0822.2598.8387.

TANAH KAVLING Dijual Kav (TP) Ls. 805 m2 ( + 27x30m) SHM, Jl. Way Seputih No. 9A Pahoman, BDL Hub. 0812-79794444

Dijual cepat tanah kavlingan ukr 10 x 20 (60 Jt), 10x17 (51 Jt), 10x15(45 Jt) di Kemiling, unit terbatas. Hub. 0856.6463.0009. Tnh kav siap bgn ruko & rmh di Karang Anyar Itera & Kota Baru hrg cas 27 Jt-47 Jt, pgn Rp 3,5-20Jt invrs cerdas brs PT Patok Mas. Hub. Budi S’Tia Exsekutif Marketing 0822.8153.0019 AS 0853.8487.1444, 0877.9807.5288, 0857.6707.3112 PIN 7ED178BF.

Dijual Honda Stream 2003,wrn. Hitam,Mls,BE,tangan pertama dr Baru Hrg. 130 Jt Hub. 0812-79794444 Honda City’06 Vitec, Htm, BE Kodya, Tgn ke 1, Mulus, Mesin Ok, siap pakai, Nego Hub. 081369923454/0823-07703135

Grandmax 1,3 Thn 2013 Terawat, Km Rendah, Mobil Di Metro, Hub. 0853-78043192/085664276583

City Z’01, BE Kodya,Sound System,Abu Met, 77jt Ngo Hub. 0812-79029666 Sedan HONDA ACCORD Th’95 Ungu Metalik, Plat B, 39 Jt. Hub. 0811.791877. Sedan Honda Accord Th’95, Ungu Metalik, Plat B, 45 Jt nego. Hub. 0811.791.877

ISUZU Dijual Isuzu Panther’91,Karoseri Minibus,Tape,Velg Racing,wrn. Abu Metalik,BE Kodya,33jt ngo Hp. 082373214804 TOYOTA AVANZA 1.3 G A/Tt’2011, Silver Metalik, Matic, BE, mulus, servis berkala hanya di Auto 2000. Hub. 0817.583.389.

INNOVA’2012 Type G 2,5 Solar, kondisi mulus, orisinil, tgn pertama, km 61.700, Plat BE, hrg 220 Jt nego. Hub. 0813.73309035 Pin 7D5CDF2F. Dijual segera AVANZA Th’2010 Type G, Warna Marun, pajak hidup, hrg 110 jt nego. Jika berminat hub. 0852.7925.5573. MITSUBISHI Dijual Kuda Diesel 2.5, thn.2000, wrn. Silver Metalik, Hrg. 60 Jt Ngo Hub. 0823-07396778. Dijual MITSUBISHI FUSO ML DUMTRUCK (TRONTON) 6 X 4 Th’2012 (2 unit). Hub. Devriana, 0853.7878.3648

SUZUKI

Toyota RushS a/t2008, B, Siver dan Honda New City idsi, Manual, 04, B, Gold Hub. 0812.7221250.

Suzuki Futura Minibus,2010, type GX, AC remote, Kondisi istmwa, Merah, BE Kodya, Hrg.78 jt Hub. 0812-7305.4516

Dijual Kijang,1991, Ac br, Info lbh lnjt Hub. 0812-7923274

Xenia Li 1000cc, Type Family,Maret 2006, Perawatan Rutin di bengkel resmi Daihatsu B.Lampung Sjk prtm beli s/d skrng Hub. Wahyu 0821-83386800

TOYOTA ALTIS’2005 TYPE G, manual, mulus terawat, siap pakai, tidak kendala. Hub 0811.7214.142

Dijual Angkot Mitshubishi, 2004, Trayek msh lama, Info lbh lnjt Hub. 08127923274

TOYOTA Avanza allnew, 2014 bln 12, Putih, BE, Km 3000, Istimewa, Orisinil, 168 jt Ngo Hub. 0813-69413322 Avanza G’Th2012 Abu-abu Metalik, BE Kotamadya, pajak 1 tahun, asuransi all risk, sangat terawat Velg R15, TV mobil, istimewa. Hub. 0821.1408.1388.

POWER STEERING AWING MOTOR. Service/pasang power stering semua jenis mobil, Jl. Sultan Agung jalur 2 Way Halim. Hub. 0896.3163.3102, 0852.6956.6067

VARIASI CARISCO VARIASI mnrm kc flm, Audio mbl, Alarm mbl,Cntrl lock,Pwr wndow dll, Jl. Sultan Agung jlr 2 Wayhalim smping RM Puspa Minang 3 Hub. 0821.84890747/0857.68087476


HUMANIORA

SENIN, 20 APRIL 2015

LAMPUNG POST

21

Sakral dan Rini, Duta Polinela 2015

n LAMPUNG POST/DELIMA NAPITUPULU

SERAHKAN PIALA DUTA POLINELA. Direktur Politeknik Negeri Lampung (Polinela) Joko SS Hartono menyerahkan piala kepada Duta Kampus Polinela 2015, Sakral Amin Hidayat dan Rini Anggraini Tarmizi, di perguruan tinggi setempat, Minggu (19/4). Sebagai duta kampus, mereka bertugas mempromosikan Polinela kepada masyarakat.

UN Bocor Disinyalir Disusupi Mafia Pendidikan Karut-marutnya pelaksanaan UN karena minimnya perencanaan dan diduga karena disusupi oknum tak bertanggung jawab. INSAN ARES

P

ELAKSANAN ujian nasio­ nal tingkat SMA 2015 se­ bagai pemetaan kualitas pendidikan bangsa tampaknya bergeser apli­kasinya setelah bocornya soal UN tertulis di­ unggah di Google Drive dan sejumlah ke­kurangan di ber­ bagai daerah. Praktisi pendidikan dan ang­ gota Dewan Perwakilan Daerah RI asal Lampung menilai karutmarutnya pelaksanaan UN ka­ rena minimnya perencanaan dan diduga disusupi oknum tak bertanggung jawab serta adanya mafia pendidikan. “Kami tangkap ada faktor peran oknum (mafia, red) ber­ main di UN, seperti bocornya soal yang diunggah Google Drive di Perum Percetakan Negara maupun di SMA 2 Utama Ban­ dar Lampung. Untuk itu, kami telusuri dengan membentuk tiga tim di tiga daerah dengan dugaan kecu­rangan UN besar, Pontianak (Kalimantan Barat), Yogyakarta, dan Aceh. Tapi,

tidak menutup kemungkinan kami akan dalami (penulu­ suran, red) di Lampung,” kata anggota DPD RI asal Lampung, Ahmad Jajuli, di sela acara sosialisasi empat pilar kebang­ saan di kalangan siswa SMA dan SMK se-Bandar Lampung di aula Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung, Sabtu (18/4). Terkait kecurangan UN di Lampung, Ahmad Jajuli akan menggandeng Ombudsman Lampung untuk mendalami berbagai bentuk kecurangan UN tersebut. “Kalau Ombudsman sudah menurunkan tim dan punya (data), kami bisa jadikan masukan ke pemerintah (pusat dan daerah),” kata dia. Dia pun menyetujui wacana pemerintah mengulang UN sifatnya tidak nasional, hanya di sekolah atau wilayah yang terjadi kecurangan tersebut. “Kalau tetap dilakukan (nasio­ nal), kasihan, karena tambah panjang penderitaan mental anak-anak yang tertekan dari hal yang tidak dilakukannya.” Praktisi pendidikan Lam­

pung Suprihatin menjelaskan kendati pelaksanaan UN tidak lagi sebagai penentu kelulusan siswa, kebocoran masih terus terjadi karena kecurangan ini untuk mendongkrak nilai siswa. “Kecurangan ini kan dilakukan oknum tak bertanggung jawab. Siapa mereka, ya sindikat atau mafia pendidikan,” ujarnya, di aula Dinas Pendidikan Kota Ban­ dar Lampung, Sabtu (18/4).

Dengan terungkapnya kasus bocornya KJUN, berarti Kota Tapis Berseri maupun Provinsi Lampung juga sudah disusupi mafia pendidikan. Karena itu, ia meminta ber­bagai kebocoran ini harus diusut pihak kepolisian, pasal­ nya tidak hanya di Jakarta tetapi juga di tiap daerah, termasuk di Lampung. Itu terlihat dari bocornya kunci jawaban UN (KJUN) ilegal di SMA Utama 2 Bandar Lampung. Ia menduga kasus

ini bisa ditemui di berbagai sekolah lain karena peran oknum itu diyakininya sudah menyebar hampir ke tiap seko­ lah pelaksana UN tertulis. “Usut tuntas siapa biangnya? Perlu ada koordinasi dan pihak kepolisian, Dinas Pendidikan, komite sekolah, sampai Inspek­ torat (provinsi sampai kabu­ paten/kota) diterjunkan untuk mengusut hal itu,” katanya. Dia pun menangkap dengan terungkapnya kasus bocornya KJUN tersebut, berarti Kota Tapis Berseri maupun Provinsi Lampung juga sudah disusupi mafia pendidikan. Apalagi dari segi kedekatan wilayah dan koordinasi lingkup Lampung— Jakarta sangat dekat. “Tidak menutup kemung­ kinan, Lampung juga terjadi mafia pendidikan, tapi belum terbongkar. Apalagi, sosial ekonomi Lampung masih ren­ dah pasti ada beberapa pihak yang berkesempatan terjun dan terlibat di UN untuk me­ raup keuntungan besar, apala­ gi jika saat ini ada kesempatan dan belum terendus pihak kepolisian,” ujarnya. (S1) insanares@lampungpost.co.id

Trio TTM

Produksi Anak

Moro-moro

TIGA sineas muda finalis Eagle Award Metro TV asal Lampung memproduksi film dokumenter tentang anak-anak Moro-moro yang semangat bersekolah mesti sekolah mere­k a tidak diakui oleh pemerintah setem­ pat karena dianggap berdiri di atas tanah Register 45, Me­ suji. Mereka adalah trio TTM, yang terdiri dari Tedika Puri Amanda, Taufan Agustian, dan Miftahudin. Meski masih remaja, karya ketiga pemuda tersebut sarat prestasi dan kritikan sosial. Ketiga jebolan Eagle Award itu bekerja sama dengan warga untuk memproduksi film do­ kumenter tentang nasib pen­ didikan anak-anak di wilayah Moro-moro. Mereka bekerja keras agar film ini bisa diputar serentak di berbagai kota di da­ lam dan luar negeri pada 2 Mei mendatang, bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional. Sejauh ini belasan kota telah mendaftar untuk memutar film tersebut. “Kami bersyukur respons positif datang dari ber­ bagai organisasi dan komunitas masyarakat di berbagai daerah yang bersimpati terha­dap masa depan pendidikan Indonesia,” ujar Miftahudin, kemarin. Ketiga sineas muda ini m e­y a k i n i b a hwa f il m in i mengampu diskusi penuh kesadaran tentang apa se­ sungguhnya yang memang perlu bagi publik. (*1/S1)

n

DOKUMENTASI LAMPUNG POST

MENJADI PEMATERI. Finalis Putri Indonesia 2015 dari Provinsi Lampung, Laras Maranatha Tobing (berdiri), menjadi pemateri dan memberikan motivasi kepada sejumlah siswa di SMK Kesehatan, Bandar Lampung, Sabtu (18/4).

Laras Berikan Motivasi ke Siswa SEKOLAH Menengah Kejuruan (SMK) Kesehatan Bandar Lam­ pung melaksanakan seminar motivasi, Sabtu (18/4). Salah satu pemateri dalam seminar terse­ but, yakni Finalis Putri Indone­ sia 2015 dari Provinsi Lampung, Laras Maranatha Tobing. Dalam seminar motivasi yang bertemakan Cerdas memilih masa depan ini, Laras menga­ takan modal terbesar dalam meraih masa depan adalah kemandirian. “Kemudian harus terus belajar, fokus belajar, serta tetaplah jadi diri sendiri dan dewasa,” kata Laras, di sekolah setempat, Jalan Landak Nomor 32, Kedaton, Bandar Lampung. Selain itu, menurut dia, da­ lam menggapai masa depan yang cerdas, orang tua juga punya peran yang penting.

“Berikanlah keyakinan kepa­ da orang tua dalam memilih masa depan kita,” ujar dia dihadapan para siswa. Selain itu, turut hadir sebagai pemateri, praktisi pendidikan Deni Harnova yang juga Kepala SMP IT Darul Ilmi, serta mo­ tivator dari Lembaga Trustco, Wawan Herdianto. Wawan mengatakan dalam menggapai masa depan yang gemilang, setiap insan harus aktif, jangan bermalas-mala­ san, dan segera melakukan hal yang bisa mendukung citacita atau impiannya. “Harus semangat, lakukan sesuatu dengan segera. Sukses tidak cukup dengan kata-kata, tetapi harus dilakukan. Kalau kita punya tekad yang kuat dan mimpi yang besar, kita harus

terus melangkah untuk meng­ gapai impian itu,” ujarnya. Sementara itu, Kepala SMK Kesehatan Bandar Lampung Sri Seneng mengatakan kegiat­ an ini bertujuan memberikan motivasi kepada siswa untuk memilih dan menentukan masa depannya. “Pesertanya juga kan siswa SMP kelas IX, nanti mereka bisa merancang masa depannya dari seminar ini. Selain itu, untuk mem­ perkenalkan sekolah kami ke­ pada siswa SMP kelas IX yang akan melanjutkan jenjang sekolah berikutnya,” katanya. Sri menambahkan SMK Ke­ sehatan ini baru berjalan dua tahun. “Ya ini tahun kedua dan saat ini kami memiliki Ju­ rusan Analisis Kesehatan dan Farmasi,” kata dia. (RIC/S1)

SAKRAL Amin Hidayat, ma­ hasiswa jurusan Peternakan, dan Rini Anggraini Tarmizi, jurusan Budi Daya Tanaman Pangan, terpilih menjadi Duta Kampus Politeknik Negeri Lampung (Polinela) 2015. Ked­ uanya berhasil menyisihkan 18 finalis lainnya. Sebagai duta kampus, mere­ ka bakal bertugas mempro­ mosikan Polinela kepada masyarakat. Serta merepre­ sentasikan kelebihan kampus ini yang berslogan cerdas dan berkarakter. Direktur Polinela Joko SS Hartono mengatakan untuk menjadi duta kampus per­ syaratannya sangat ketat. Bisa mendaftarkan diri sebagai finalis, mahasiswa minimal memiliki IPK 3,00. “Mahasiswa cerdas dibuktikan melalui nilai akademik yang memuas­

kan. Selain itu, mahasiswa yang bersangkutan juga harus aktif dalam kegiatan kema­ hasiswaan,” kata Joko, di selasela Grand Final Pemilihan Duta Kampus Polinela 2015, di perguruan tinggi setempat, Minggu (19/4). Menurut Joko, kecerdasan akademik belum lengkap tan­ pa kemampuan berorganisasi dan bersosialisasi, salah sa­ tunya melalui badan dan unit kemahasiswaan. Kompetensi tersebut berkaitan dengan tugas duta kampus yang akan bersinergi dengan pembantu Direktur III Bagian Kemaha­ siswaan dan Kerja Sama. “Mahasiswa yang aktif ber­ organisasi umumnya memiliki kecerdasan emosional yang baik, begitu pula dengan ke­ mampuan berkomunikasinya. Ini akan sangat menunjang

tugas promotif,” ujar Joko. Selama proses seleksi, finalis mendapat pembekalan tentang kampus, di antaranya program studi, fasilitas, dan dosen. Du­ ta Polinela harus mengenal kampus secara komprehensif, termasuk tujuan dan visi-misi institusi pendidikannya. Joko menjelaskan Polinela sudah menerima beberapa undangan dari sekolah-seko­ lah di Lampung Barat, Lam­ pung Timur, Lampung Selatan, Way Kanan, bahkan Bengkulu Selatan untuk memberikan sosialisasi. “Animo siswa un­ tuk mengenal Polinela sangat tinggi. Duta Polinela memiliki peran penting dalam kegiat­ an semacam itu. Melalui pe­ nyampaian yang menarik dan efektif, siswa akan terdorong untuk kuliah di Polinela,” kata dia. (IMA/S1)

Harakah Haru, Keharuan Sastrawan Iswadi Pratama SASTRAWAN Lampung Iswadi Pratama me-launching buku kumpulan puisi berjudul Harakah Haru yang meru­ pakan kumpulan sajak dan puisi yang ditulisnya sejak 1998—2015 pada Sabtu (18/4) malam. Puluhan puisi yang mencoba menampilkan ke­ haruan hingga berbagai ki­ sah klise, seperti percintan dan romantisme yang jarang ditampilkan dalam puisi mod­ ern, kembali dihadirkan kem­ bali Iswadi dalam puisinya. Harakah dalam bahasa arab merupakan derajat atau mar­ tabat. Harakah Haru menjadi buku kumpulan puisi yang bercerita tentang martabat keharuan sang penulis. Latar yang diciptakan meru­ pakan berbagai pengalaman pribadi dan sikap kritik sas­ trawan kelahiran 8 April 1971 dalam menyikapi berbagai fenomena kehidupan di seki­

tarnya. Seperti salah satu puisi yang mengisahkan seorang ibu yang harus mencuri susu di depan anaknya. Di Graha Kemahasiswaan Universitas Lampung, ratusan orang mulai dari sastrawan, pegiat seni, mahasiswa, hingga pelajar hadir dan sebagian membacakan puisi kar ya Iswadi. Beberapa sastrawan yang turut membacakan puisi Iswadi malam itu, di antaranya sastrawan muda yang juga anak kandung Iswadi, Rarai Masae Soca Wening Ati, yang membuka dengan membaca­ kan puisi Kawan. Malam itu Iswadi juga membacakan dua puisinya sekaligus. Pertama, Seorang yang Merasa Besar yang mengisahkan pribadi sang penulis. Kedua, puisi Ki­ sah menceritakan perjalanan Iswadi menulis puisi. Selain dibaca beberapa puisi, Iswadi juga dibawakan dalam

musikalisasi puisi oleh be­ berapa grup sastra mahasiswa dan beberapa sekolah, seper­ti SMKN 5 Bandar Lampung, SMAN 7 Bandar Lampung, grup Seni Cupido senior, dan grup musikalisasi puisi Teater Satu Lampung, Sigar Grup. Usai pembacaan puisi, sas­ trawan Lampung Ahmad Yul­ den Erwin (AY) Erwin dan Ari Pahala Hutabarat menjadi pembahas puisi. Menurut AY Erwin, Iswadi mampu meng­ gunakan pengalaman keseha­ riannya, mulai dari percintaan yang luput dilihat penyair karena dianggap tidak heroik menjadi puisi yang menarik. “Dalam berbagai puisinya, Iswadi berusaha menghadirkan kisah-kisah romantisme hingga cinta dan menjadikannya latar yang saat ini tak dihadirkan puisi modern kebanyakan, tetapi Iswadi mengemas dengn cerdik,” kata AY Erwin. (*1/S1)


±

±

CMYK

DAERAH

Senin, 20 April 2015

±

±

±

Bambang Tinjau Jalan Kecamatan BUPATI Tanggamus Bambang Kurniawan meninjau pelaksanaan pembangunan infrastruktur jalan di beberapa kecamatan di kabupaten itu. Kegiatan itu dilakukan usai memberikan briefing para kepala dinas dan camat seKabupaten Tanggamus, di ruang rapat utama sekretariat daerah, Jumat (17/4). Bupati dan rombongan melihat perkembangan pelaksanaan pembangunan jalan di Kecamatan Semaka dan Pematangsawa. Ruas jalan yang dibangun tahun ini meliputi jalur Pekon Sedayu, Semaka, sampai ke Kampungbaru, Pematangsawa. “Saya minta kepada masyarakat agar ikut mengawal pelaksanaan serta memelihara hasil pembangunan yang sudah ada. Tujuannya, agar apa yang sudah dilaksanakan dapat dimanfaatkan dengan baik bagi kepentingan masyarakat,” kata Bambang. Di samping itu, Bambang berharap agar bahan dasar dari pembangunan jalan, terutama batu, harus yang diambil dari batu pecah, bukan batu sungai yang tingkat ketahanannya lemah. Hal itu dimaksudkan agar jalan bertahan lama. “Kepada masyarakat, agar terus mendukung pembangunan yang sedang berjalan di Kabupaten Tanggamus. Hal itu dilakukan demi kemajuan di bumi yang bermoto Tapis Sai Tanggom ini,” kata Bupati. Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum (PU) Retno, mewakili Kepala Dinas Romas Yadi, mengatakan selain bidang infrastrukur jalan dan jembatan, Pemkab Tanggamus juga memiliki program unggulan lainnya. “Di antaranya pembangunan balai adat, gedung sumpah pemuda, serta penataan kawasan Islamic Center,” kata dia, saat mendampingi Bupati Tanggamus ke Pematangsawa. Usai meninjau pelaksanaan pembangunan jalan di Semaka dan Pematangsawa, usai salat jumat Bupati dan rombongan langsung meninjau pelaksanaan pembangunan jalan di Kecamatan Pugung dan sekitarnya. (ABU/D1)

LAMPUNG POST

22

dewan menjawab

K TINJAU INFRASTRUKTUR. Bupati Tanggamus Bambang Kurniawan dan rombongan melihat perkembangan pelaksanaan pembangunan jalan di Kecamatan Semaka dan Pematangsawa, Jumat (18/4).

n LAMPUNG POST/ABU UMARALI

Jalan Desa Rusak Berat jalan raya dahulu baru diperbaiki,” kata Witoto. Dia juga sangat menyayangkan peran anggota DPRD yang berada di Kecamatan Sidomu“Dua tahun lalu saja sudah lyo. Seharusnya, wakil rakyat sangat parah, apalagi kondis- bisa menyampaikan aspirasi inya yang sekarang. Jalan itu masyarakatnya sehingga bisa memperjuanterakhir dipergankannya. baiki lima ta“Di sini ada hun lalu,” kata wakil rakyat, dia. tetapi kurang Selama ini, Wakil rakyat masyarakat kurang merespons m e r e s p o n s dengan aspimemperbaiki dengan aspirasi rasi mereka. jalan rusak itu Padahal, jalan dengan bermasyarakat. itu setiap gotong royong dan swadaya. Namun, dilaku- harinya mereka lewati.” Belum lama ini, ujar Witoto, kan dengan alat dan bahan seadanya. “Sudah sering kami sebagian masyarakat akan perbaiki jalan tersebut, tetapi melakukan aksi di jalan raya. sekarang masyarakat sudah Mereka protes karena tidak tidak mau jika diajak gotong royong. Mereka mungkin sudah bosan karena berkali-kali diperbaiki lalu rusak kembali,” kata dia.

Kondisi jalan dengan aspal mengelupas serta lubang selebar 2 meter yang memiliki kedalaman hampir 1 meter. PERDHANA WIBYSONO

W

ARGA Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, berharap jalan di kecamatan itu diperbaiki. Pasalnya, jalan sepanjang 2 km itu kondisinya rusak parah. Kondisi jalan dengan aspal mengelupas serta lubang selebar 2 meter yang memiliki kedalaman hampir 1 meter hingga kini belum ada tanda-tanda akan diperbaikan. Oki (43), tokoh pemuda Sidomulyo, mengatakan Pemprov Lampung sudah berjanji memperbaiki jalan yang rusak sejak 2013. Ketika itu gubernur Lampung mengatakan jalan raya Sidomulyo dari simpang Desa Kotadalam hingga perbatasan Lampung Timur segera diperbaiki pada 2014. Kenyataannya, hingga kini jalan itu masih rusak, bahkan tambah parah. “Waktu itu gubernur yang lama yang bilang saat pembukaan Lamsel Fair di Lapangan Sidomulyo,” kata Oki, Minggu (19/4). Padahal, kata Oki, jalan itu merupakan akses vital bagi masyarakat yang menghubungkan Lampung Selatan dengan Lampung Timur.

ada perbaikan jalan. “Sudah ada yang mau aksi di jalan karena mereka kesal dengan kondisi jalan. Jika belum ada perbaikan dalam waktu dekat, mungkin aksi mereka lakukan,” kata dia. Sementara itu, buruknya kondisi jalan raya di Kecamatan Sidomulyo membuat warga di luar daerah enggan mendatangi kecamatan tersebut. “Biasanya, jika mau belanja sayur-mayur dan kebutuhan pokok lainnya ke Pasar Sidomulyo, tetapi kondisi jalannya sangat buruk, sehingga kami lebih memilih belanja ke Kalianda. Meskipun agak jauh, jalannya bagus,” kata Listi (46), warga Desa Talangbaru. (D1)

AMI warga Kabupaten Pringsewu mempertanyakan soal monitoring UN yang dilaksanakan Pemkab setempat. Ada hal yang menarik dalam monitoring UN, juga dilakukan anggota DPRD Pringsewu, tetapi anggota yang ikut monitoring justru bukan anggota Komisi IV yang membidangi pendidikan, justru Komisi II (membidangi ekonomi) dan Komisi III (membidangi pembangunan). Apakah Dinas Pendidikan tidak memahami soal itu. Padahal, cukup jelas yang diatur dalam Alat Kelengkapan Dewan dari masing masing komisi sudah tertuang fungsi bidangnya sebagai mitra pemerintah dalam pengawasan. Kami sebagai masyarakat menilai dalam hal ini pemerintahan Kabupaten Pringsewu banyak yang kurang memahami peraturan. Diharapkan bupati atau pejabat daerah dapat memberikan pembinaan kepada bawahannya agar ke depan akan lebih baik lagi. Terima kasih.

±

n Jawab Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah memperhatikan kinerja pemerintahan. Sebab, pengawasan dan kontrol terhadap jalannya pemerintahan itu juga tidak hanya wakil rakyat, tetapi semua pihak. Termasuk Retno Palufi masyarakat ikut berperan aktif Ketua Komisi IV dalam pengawasan berlangsungnya roda pemerintahan. Meskipun saat ada monitoring UN terjadi temuan mengenai ketidakterlibatanya anggota Komisi IV. Dinas Pendidikan dan Pariwisata menemukan adanya SK yang dikeluarkan bupati dalam jadwal monitoring UN yang tidak melibatkan Komisi IV, sebagai mitra bidang pendidikan. Namun, justru sebaliknya Komisi II (bidang ekonomi) dan Komisi III (bidang pembangunan). Meskipun demikian, kami sebagai wakil rakyat mempunyai tugas dan kewajiban dalam pengawasan. Selain itu, bermitra dan bersinergi dengan eksekutif untuk samasama membangun Kabupaten Pringsewu. Bersama Sekretaris Komisi IV Assa Atorida Samsir Hakim, didampingi anggota, Joni Sopuan dan Sururiyah, memonitoring pelaksanaan UN. Kami juga menjadwalkan usai pelaksanaan UN, Komisi IV segera memanggil Dinas Pendidikan dan Pariwisata untuk hearing dengan tujuan memberikan pemahaman kepada dinas terkait. “Tujuannya agar mereka mengerti prosedur dan aturan di dalam pemerintahan yang mereka jalankan, sehingga tidak terkesan organisasi pemerintahan Kabupaten Pringsewu banyak yang kurang memahami prosedur,” kata politikus PDI Perjuangan itu. (ONO/D1)

perdhana@lampungpost.co.id

±

Tunggu Aksi Kepala Desa Sidodadi Rahmat Witoto mengatakan buruknya kondisi jalan itu di depan mata dan bisa dirasakan sendiri oleh masyarakat. Seharusnya pemerintah tidak harus menunggu laporan dari bawahan atau laporan dari masyarakat. “Kondisinya sudah jelas sangat buruk, mungkin pemerintah menunggu masyarakat lakukan aksi di

Pedagang Rusak Pasar Kopindo

±

PEMBONGKARAN Pasar Kopindo, Kota Metro, berujung pada perusakan pasar setempat oleh para pedagang, Sabtu (18/4). Melihat aksi anarki tersebut, jajaran Polres Metro dipimpin langsung Kapolres AKBP Suresmiyati, melakukan penangkapan terhadap pedagang yang melakukan perusakan sekaligus membekuk provokatornya. Di luar dugaan, akibat penangkapan tersebut, membuat para pedagang makin memuncak kemarahaannya. Tak ayal bentrok antarpedagang dengan polisi terjadi. “Bebaskan

teman kami yang ditangkap,” teriak para pedagang, dalam simulasi rayonisasi jajaran Polres Metro. Seresmiyati mengatakan kegiatan simulasi itu bertujuan mengantisipasi kerusuhan akibat adanya penolakan pembongkaran lapak pedagang Pasar Kopindo. “Polres Metro melakukan simulasi rayonisasi polsek dan jajaran Polres Metro,” kata Kapolres. Dia mengakui Polres Metro siap melakukan pengaman jika ada gangguan kamtibmas di wilayah hukumnya, terutama mengenai pembangunan Pasar

Kopindo dan kerusuhan lainnya yang mungkin timbul. Menurut dia, tujuan dari rayonisasi simulasi adalah untuk melihat kesiapan anggota di lapangan dalam mengantisipasi ganguan kamtimbas di Kota Metro. Pada umumnya, kata Suresmiyati, ganguan itu bergerak secara cepat dan harus diselesaikan masalahnya dengan solusi yang baik. Sebelumnya, diberitakan sekitar 100 pedagang Pasar Kopindo kembali mendatangi kantor DPRD Metro, Selasa (14/4). (OGI/D1)

±

Disnak akan Pakai Kartu Ternak DINAS Peternakan Lampung Selatan akan memulai melaksanakan pemakaian kartu ternak terhadap ternak sapi di Kabupaten Serambi Sumatera itu pada Mei 2015. “Kartu ternak sudah siap d i l a k s a n a k a n . S e b a b, u j i coba di Kabupaten Lampung Selatan sebagai percontohan sudah selesai disosialisasikan,” kata Kepala Disnak Lamsel Cecep Khairuddin, Minggu (19/4). Menurut Cecep, pembuatan kartu ternak sebagai identitas ternak sapi, Pemkab Lamsel akan bekerja sama dengan Pemerintah Pusat. “Kegunaan

±

kartu ternak agar kepemilikan ternak sapi di Lamsel bisa diketahui. Hal itu juga untuk mengantisipasi pencurian,” kata dia. Untuk itu, dengan adanya kartu ternak, sapi yang dijual seseorang memiliki identitas, sehingga tidak sembarangan orang membeli ternak sapi yang tidak memiliki identitas. “Apabila ternak sapi tidak ada identitasnya atau kartu ternak sebagai kepemilikan, ternak itu patut dicurigai.” Cecep juga mengatakan Kecamatan Tanjungsari ditetapkan sebagai kawasan sumber

CMYK

bibit sapi peranakan ongole (PO) unggul. Disnak Lamsel akan terus meningkatkan ternak sapi PO unggul atau bersertifikat di masa mendatang, dari 200 ekor menjadi 300—500 ekor sapi. “Hal itu karena saat ini Kecamatan Tanjungsari akan ditetapkan sebagai kawasan sumber bibit sapi PO tingkat nasional,” ujar dia. Selain itu, upaya peningkatan bibit sapi PO unggul itu dilakukan karena cukup banyaknya permintaan sapi jenis PO unggul dari luar daerah, seperti Banten dan Riau. (TOR/D1)

±

±


±

±

DAERAH

Senin, 20 April 2015

±

±

CMYK

Empat Bulan TPAT Tubaba Tak Dibayar R

IBUAN aparatur tiyuh (desa) di Kabupaten Tulangbawang Barat mengeluhkan terlambatnya pembayaran tunjangan penghasilan aparatur tiyuh (TPAT) sejak Januari—April 2015. Padahal, Pemkab setempat telah menjanjikan TPAT diberikan tepat waktu. Terlambatnya pembayaran TPAT itu mengudang pertanyaan para aparatur tiyuh, mengingat beban tugas yang diberikan Pemkab makin berat, terutama peningkatan pelayanan dan menyukseskan semua program unggulan yang diluncurkan di tingkat tiyuh. “Sudah empat bulan ini kami belum terima tunjangan. Entah apa masalahnya kok terlambat,” ujar Kepala Tiyuh Candramukti, Tulangbawang Tengah, Marsudi, Minggu (19/4).

Disnak Gelar Pengobatan Ternak DINAS Peternakan dan Kesehatan Hewan Lampung Barat, Selasa (22/4), dijadwalkan melaksanakan pelayanan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan bagi hewan ternak milik masyarakat secara massal. Kegiatan itu akan dipusatkan di Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) Kecamatan Gedungsurian dengan target 400 ekor ternak sapi dan kerbau. Kasi Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Lambar Soeryono, mendampingi Kadis Peternakan Ruspan, Minggu (19/4), meminta siapa pun warga yang memiliki ternak, khususnya sapi dan kerbau, untuk dibawa ke lokasi pengobatan yang sudah ditentukan. Kegiatan itu, kata dia, akan dihadiri petugas dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung. “Pelayanan pemeriksaan dan pengobatan hewan ternak yang akan dilaksanakan, antara lain obat cacing, pemberian vitamin, dan antibiotik,” kata dia. (ELI/D1)

Sudah empat bulan ini kami belum terima tunjangan aparatur tiyuh.

±

Terlambatnya pembayaran TPAT hampir setiap tahun dikeluhkan aparatur tiyuh di Tubaba. Padahal, pengesahan APBD di kabupaten ini terbilang cepat dan tepat waktu, yakni Desember 2014. Bahkan, dana TPAT telah dianggaran dalam APBD 2015. Sejumlah aparatur tiyuh mengaku terlambatnya pembayaran TPAT itu dapat memengaruhi semangat dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Bagaimana mau meningkatkan pelayanan, gaji saja enggak dibayar-bayar. Kalau dari nilainya memang tidak seberapa, hanya Rp50 ribu/bulan. Namun, uang

itu sangat membantu kami untuk meningkatkan pelayanan di tingkat bawah,” kata Man, seorang ketua RT di Panaraganjaya.

merwan@lampungpost.co.id

±

n LAMPUNG POST/M RIDWAN ANAS

TERJUN LANGSUNG. Bupati Mesuji Khamamik meninjau pelebaran jalan di Desa Umbulben, Kecamatan Mesuji, Kabupaten Mesuji. Minggu (19/4). Dalam pembangunan itu Khamamik terjun langsung dan mengarahkan operator ekskavator saat melakukan pelebaran jalan.

BPMPPT Lamsel Harus Lebih Realistis SALAH satu penyebab majunya suatu daerah disebabkan mudah dan murah mengurus izin usaha. Untuk itu, Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMPPT) Lampung Selatan lebih realistis dalam mengurus izin dan tidak ada permainan. Hal itu dikatakan Ketua Komisi A DPRD Lamsel A Bakrie, saat rapat dengar pendapat laporan keterangan pertanggungjawaban 2014, di ruang Komisi A DPRD Lamsel, Jumat (17/4). Pada kesempatan itu, Bakrie mengatakan ada beberapa persoalan yang terjadi dalam instansi tersebut, di antaranya sulitnya masyarakat atau pengusaha untuk membuat izin usaha, baik SIUP, SITU, maupun HO, sehingga pengusaha enggan menginvestasikan modalnya untuk membuat usaha di Lamsel. “Contohnya di Kecamatan Natar, pengusaha di sana sulit

mengurus izin langsung ke BPMPPT. Sebab, untuk mengurus izin baru ataupun perpanjangan harus melalui calo,” kata Bakrie, tanpa menyebutkan nama calo yang dimaksud. Anggota Komisi A lainnya, Andi Apriyanto, mengatakan BPMPPT untuk tidak melakukan permainan mengurus izin terkait luas usaha para pengusaha. Dampaknya akan mengakibat-

kan pendapatan asli daerah. “Saya belum mengetahui persis permainannya sep erti apa. Namun, yang saya dengar saat pengusaha ingin mengurus izin, luas yang sebenarnya dengan yang ada berbeda karena dikurangi sehingga izin lebih murah. Akibatnya PAD berkurang,” kata anggota DPRD Lamsel dari PKS itu. (*3/D1)

KORAMIL 426-01/Mesuji melakukan pendekatan kepada masyarakat dengan ikut menggiatkan kegiatan positif. Danramil 01/Mesuji Kapten Cpl Susmanto mengatakan pihaknya sudah sejak lama ikut menggalang komunitas motor cross dan pecinta burung berkicau di Kabupaten Mesuji. Cara ini diyakini dapat membangun rasa kekeluargaan antara masyarakat dan TNI AD pada khususnya. “Kami ingin terlibat langsung dalam kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Dengan cara ini, kami bisa membina masyarakat dengan cara yang dapat diterima oleh masyarakat,” kata Susmanto, di kantornya, Minggu (19/4). Dengan cara ini pula, kata dia, masyarakat tidak merasa takut atau canggung untuk melaporkan situasi di masyarakat. Hal itu mempermudah penguasaan teritorial Koramil 01 di wilayahnya. “Banyak manfaat yang didapat ketika kami bisa dengan baik berkomunikasi dengan masyarakat. Masyarakat tidak tahu untuk melaporkan situasi di lingkungannya,” kata dia. (CK6/D1)

Lampura Kekurangan Gedung PAUD KABUPATEN Lampung Utara kekurangan 60 unit gedung untuk sarana Pendidikan Anak Usia Dini. Guna memenuhi kebutuhan sarana prasarana itu, pihaknya terpaksa memanfaatkan balai desa dan rumah warga sebagai sarana PAUD di Lampura. Kepala Bidang Pendidikan Nonformal dan Informal (PNFI) Dinas Pendidikan Lampura Imam Hanafi, di ruang kerjanya, Jumat (17/4), mengatakan dari 247 desa dan kelurahan, tercatat ada 370 gedung PAUD. “Hanya saja, dari jumlah 247 desa/kelurahan yang ada tersebut, tidak semuanya memiliki gedung PAUD,” kata dia. Menyikapi kondisi itu, guru PAUD di desa-desa yang belum memiliki gedung PAUD terpaksa memanfaatkan balai desa atau rumah-rumah warga untuk digunakan sebagai sarana PAUD. “Dengan melengkapi alat permainan edukasi (APE) luar ruangan dan APE dalam ruangan sebagai sarana standar pendidikan PAUD, guru yang belum memiliki sarana gedung PAUD memanfaatkan balai desa dan rumah warga,” kata Imam. (YUD/D1)

±

±

n LAMPUNG POST/ARIPSAH

JALAN LONGSOR. Jalan nasional, tepatnya di Pekon Sindangpagar, Kecamatan Sumberjaya, Lampung Barat, longsor pada sebagian ruas jalan, kemarin. Pengendara diminta berhati-hati saat melintas di kawasan itu, terutama malam hari.

Festival Radin Jambat Dibuka Hari ini PEMBUKAAN Festival Radin Jambat dan Way Kanan Expo semarakan rangkaian HUT ke-16 kabupaten setempat yang akan dibuka Senin (20/4). Ribuan masyarakat dari seluruh kecamatan se-Kabupaten Way Kanan diperkirakan akan menyaksikan Festival Radin Jambat dan Way Kanan Expo 2015. Kepala Bagian Humas Pemkab Way Kanan Sutris mengatakan kemeriahan HUT ke16 Kabupaten Way Kanan dipusatkan di Islamic Center. Kegiatan itu dipastikan lebih meriah dibandingkan tahuntahun sebelumnya. Hal itu karena ada beberapa artis

±

dari Ibu Kota yang hadir. Mamah Dedeh juga diperkirakan hadir dalam acara istiqasah di Islamic Center tersebut. Sejumlah pejabat provinsi juga diperkirakan hadir dalam pembukaan Festival Radin Jambat dan Way Kanan Expo 2015. “Hari ini saja, bupati Way Kanan mengadakan lari santai dan membagikan doorprize untuk pemenang lomba lari tersebut,” kata dia, Minggu (19/4). Sementara itu, untuk keberhasilan dan kemajuan, kata dia, Way Kanan selalu mencapai keberhasilan. Salah satunya, saat ini Way Kanan terlepas dari kabupaten tertinggal.

CMYK

±

TNI Motori Kegiatan Positif

Disayangkan Belum cairnya TPAT juga mendapatkan sorotan dari Ketua DPRD Tubaba Busroni. Dia menyayangkan terlambatnya pembayaran TPAT tersebut. “Seharusnya masalah ini tidak terjadi. Apalagi, anggaran TPAT ini kan bukan dari APBN dan terpisah dari dari dana desa,” kata dia. Dia berharap Pemkab segera merespons keluhan para apartur tiyuh itu. “Saya akan minta komisi terkait untuk menindaklanjuti keluhan aparatur tiyuh ini. Masalahnya di mana, kok bisa terlambat?” kata Busroni. Sementara itu, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Kampung/ Kelurahan Tubaba Eri Budi Santoso, dihubungi melalui telepon selulernya, tidak merespons. Padahal, saat dihubungi telepon selulernya aktif. Berdasar informasi yang dihimpun Lampung Post, belum cairnya TPAT karena belum terbitnya SK Bupati terkait petunjuk teknis dalam pembayaran tunjangan. Selain itu, pembayaran juga akan dibarengi dengan pengucuran anggaran dana desa (ADD) tahap pertama yang rencananya akan dilakukan April ini. Berdasar pembayaran pada 2014, aparatur tiyuh penerima TPAT diberikan bervariasi. Untuk kepala tiyuh sebesar Rp1 juta/bulan, sekretaris tiyuh (Rp750 ribu), kepala BPT (Rp200 ribu), wakil BPT (Rp90 ribu), dan anggota BPT (Rp70 ribu). Untuk RK Rp150 ribu dan RT Rp50 ribu. (D1)

23

selintas

Terlambatnya pembayaran TPAT itu mengudang pertanyaan para aparatur tiyuh, mengingat beban tugas yang diberikan Pemkab makin berat. MERWAN

LAMPUNG POST

Hal itu ditunjukkan dengan pembangunan jaringan listrik di desa, pengembangan sektor pertanian, dan lain-lain. Sutris juga menjelaskan Festival Radin Jambat merupakan akar dari segala seni dan budaya lokal yang ada di Kabupaten Way Kanan. Untuk itu, festival ini setiap tahun dilaksanakan dan harus terus berkualitas sehingga menjadi daya tarik wisatawan luar. “Festival Radin Jambat adalah ajang media pariwisata untuk menjelaskan adat istiadat dan seni budaya agar seni yang ada di kabupaten ini dapat dilestarikan,” kata dia. (CK4/D1)

±

±


±

±

RUWA JURAI

SENIN, 20 april 2015

±

±

CMYK

Usut Dinas PU Tuba Tidak Setuju

K

Ketua Komisi III DPRD Tulangbawang Kasimin mengatakan pihaknya akan terlebih dulu turun ke lapangan untuk meng-crosscheck seluruh hasil pekerjaan yang telah dilakukan Dinas PU pada 2014, Senin (20/4). “Kami juga akan panggil Kadis PU-nya. Itu uang rakyat yang dipakai bukan uang pribadi,,” kata dia, melalui telepon, kemarin. Kasimin juga menilai sikap Kadis PU Tuba tidak tegas lantaran hanya memberikan pembinaan internal terhadap PPK, PPTK, dan pengawas lapangan di satkernya. “Kalau cuma dibina, itu sama artinya dengan pembiaran,” kata dia. Kadis PU Tuba Ferli Yuledi menjelaskan pihak rekanan yang disebut dalam hasil laporan pemeriksaan BPK secara bertahap sudah memulangkan kelebihan pembayaran. “Sudah ada yang bayar lagi. Sekarang mungkin tinggal satu rekanan dan nilainya sekitar Rp25 juta,” ujarnya. Ia mengklaim jika pihak rekanan sudah melakukan pembayaran, hasil temuan BPK tersebut tidak akan berlanjut ke ranah hukum. “Ya, teguran-teguran saja. Sampai dipenuhinya kekurangan pembayarannya,” kata dia. (D2)

E JA K SA A N Ne ge r i Menggala dan jajaran kepolisian Tulangbawang didesak untuk mengusut kasus kelebihan pembayaran pekerjaan proyek di Dinas Pekerjaan Umum setempat yang mencapai Rp1 miliar. Persoalan yang diduga sengaja dilakukan tersebut diindikasi telah menyebabkan kerugian keuangan negara. Ketua Komite Pemantau Pelaksanaan Pembangunan Wilayah Lampung Nasril Subandi menegaskan temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tentang kelebihan pembayaran proyek hinggga Rp1 miliar itu bukan hal yang harus disepelekan dan perlu ditindaklanjuti dengan tegas. Menurutnya, kejaksaan dan kepolisian dapat menjadikan temuan BPK tersebut sebagai pintu masuk untuk mengusut adanya ketidakberesan tata kelola keuangan di Dinas PU Tuba. Langkah pertama yang bisa dilakukan yakni segara membentuk tim satuan tugas khusus. “Saya ingin satgassus yang dibentuk kejaksaan dapat segera turun. Pasti ditemukan kelebihan-kelebihan pembayaran atau ketidakberesan lain di dinas PU Tuba,” kata Nasril, melalui telepon, Minggu (19/4).

juansantoso@lampungpost.co.id

24

Diler Lampung Motor Helat Kontes Mekanik

Kadis PU Tuba mengklaim jika pihak rekanan sudah melakukan pembayaran. Hasil temuan BPK tidak akan berlanjut ke ranah hukum. JUAN SANTOSO SITUMEANG

LAMPUNG POST

n DOK. LAMPUNG POST

SELEBRASI.. Para pemenang melakukan selebrasi dan berfoto bersama usai pelaksanaan kontes mekanik yang digelar di halaman Diler Lampung Motor Simpang Lima Unit II, Tulangbawang, Sabtu (18/4).

kapal yang bersandar. “Namun, saat ombak besar datang, rupanya tangan korban yang berpegangan pada tali kapal terlepas dan terbawa arus,” kata Kusworo, melalui telepon, kemarin. Ia menjelaskan sejak korban dilaporkan menghilang oleh kedua rekannya, petugas Pos Pengamatan Angkatan Laut langsung melakukan pencarian dibantu nelayan setempat hingga dini hari. “Pascakejadian, kami bersama nelayan langsung mencari korban sampai pukul 01.00 dini hari.” Menurut Kusworo, pencarian kembali dilanjutkan sejak kemarin pagi. Petugas menyelam hingga sekitar 1 mil dari bibir pantai. Selain itu, pencar-

Motor akan selalu berupaya berperan aktif untuk ikut serta dalam mengembangkan dunia pendidikan, terutama jurusan otomotif sepeda motor di Lampung. “Kontes Mekanik ini bahkan sudah menjadi agenda rutin kami,” ujarnya. Sementara itu, SMK Al-Iman Unit II, Tulangbawang, menempatkan tiga siswanya meraih juara dalam kontes tersebut. Mereka yakni Khoirul Fadilah (juara I), Erwin Susanto (juara II), dan Daryanto Saputra (juara III). Kepala Jurusan Teknik Sepeda Motor di SMK Al-Iman Arip Apendi mengaku pihaknya sangat bangga para siswanya meraih hasil terbaik. “Kegiatan ini sangat positif karena dapat memacu semangat belajar siswa,” ujarnya. (FAN/D2)

ian juga dilakukan bersama aparat kepolisian dan petugas dari Pemkab Tanggamus. “Namun sampai sore ini (kemarin), korban belum berhasil ditemukan. Kami akan terus melakukan pencarian dengan memanfaatkan SDM yang ada,” kata dia. Warga sekitar pantai, Reza, mengatakan ketiga pelajar tersebut terlihat sedang berenang sekitar pukul 16.00. Salah satu siswa berada dekat dengan bibir pantai, sedangkan dua lainnya berenang ke hingga tengah. “Sekitar setengah jam kemudian, ada teriakan teman korban yang meminta tolong karena temannya terbawa ombak ,” ujarnya. (ABU/D2)

Bawa Senjata Tajam, Pemuda Dibekuk WARGA Pekon Banjaragung, Kecamatan Pugung, Tanggamus, RI alias Obi (19), ditangkap petugas Polsek Pringsewu karena kedapatan membawa senjata tajam, Sabtu (18/4), sekitar pukul 22.00. Kapolsek Pringsewu Kompol Suparman mengatakan pelaku diamankan saat petugas melakukan patroli rutin dalam rangka antisipasi tindak kriminalitas di Pringsewu. Menurutnya, saat petugas melintas di Kelurahan Fajaresuk, terlihat kerumunan pemuda yang diindikasi akan terjadi keributan. “Petugas kemudian menggeledah setiap pemuda yang ada di lokasi tersebut dan mendapati tersangka membawa senjata tajam jenis pisau,” kata Suparman, melalui telepon, Minggu (19/4). (ONO/D2)

Polisi Sosialisasi Pergerakan ISIS POLSEK Way Jepara, Lamtim, akan menyosialisasikan bahaya pergerakan ISIS kepada seluruh kepala desa di daerah setempat, Senin (20/4). Kegiatan tersebut rencananya digelar di Pondok Pesantren Darusalamah dan Pondok Minhajhutolab. Kapolsek Way Jepara AKP Beny Sandra mengatakan peserta yang akan mengikuti sosialisasi tersebut sebanyak 200 santri. Menurut Beny, Way Jepara merupakan daerah yang banyak dihuni pondok-pondok pesantren dari berbagai aliran sehingga tepat untuk dijadikan tempat sosialisasi bahaya ISIS. (GUS/D2)

Tanri Abeng University-Pemprov Lampung

±

±

selintas

Pelajar Hilang Terseret Ombak FAJAR Triaksono (17), pelajar salah satu SMK di Gadingrejo, Pringsewu, hilang terseret ombak saat berenang bersama dua rekannya di Pantai Karangputih, Kecamatan Cukuhbalak, Tanggamus, Sabtu (18/4), sekitar pukul 16.30. Hingga Minggu (19/4) sore, korban masih belum ditemukan. Komandan Pos Pengamatan Angkatan Laut Sermakum Kusworo mengatakan berdasarkan keterangan kedua rekan korban yang selamat, mereka datang bersama ke Pantai Karangputih untuk memancing dan berenang. Korban bersama salah satu rekannya nekat berenang sampai ke tengah laut dengan berpegangan pada seutas tali

DILER Lampung Motor Simpang Lima Unit II menggelar kontes mekanik antar-SMK di Tulangbawang dan Mesuji. Kegiatan tersebut diikuti sekitar 100 peserta. Supervisor AHASS Lampung Motor Group yang juga Ketua Panitia Kontes Mekanik, Haribowo, mengatakan kontes tersebut dilakukan dalam tiga tahapan, yakni tes teori tertulis, kerja bangku, dan trouble shooting. Ia mengatakan kontes mekanik dilakukan untuk membangkitkan semangat para guru pendidik dalam menyiapkan lulusan yang terampil dan siap kerja. “Sekaligus tentunya untuk mendorong siswa belajar lebih baik untuk meraih prestasi,” kata Haribowo, usai pelaksanaan kontes, Sabtu (18/4). Ia menambahkan Lampung

±

Kerja Sama Pelaksanaan BUMR Salah satu permasalahan bangsa saat ini adalah politik ekonomi yang cenderung mengarah kepada mekanisme pasar tanpa kontrol dan keberpihakan kepada pelaku ekonomi kecil.

T

ANRI Abeng University (TAU) dan Pemprov Lampung bekerja sama tentang pelaksanaan Program Badan Usaha Milik Rakyat (BUMR) di Sai Bumi Ruwa Jurai. MoU keduanya digelar di PT Pelabuhan Indonesia II (Persero), Jumat (17/4). Dalam penandatanganan MoU tersebut, di antaranya dihadiri Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, Rektor Tanri Abeng University Tanri Abeng, dan GM Pelindo II Agung Fitrianto. Dalam sambutannya, Tanri Abeng mengatakan masalah perekonomian saat ini terletak pada tingkat pendidikan. Untuk itu, pendidikan menandai kemajuan ekonomi suatu wilayah. Untuk memberikan bekal kepada pelaku ekonomi, UMKM, dan koperasi, kata Tanri Abeng, perlu adanya pelatihan yang komprehensif sehingga dapat melahirkan sumber daya manusia yang berkompeten. Ia menilai saat ini yang menjadi salah satu permasalahan bangsa adalah politik ekonomi yang cenderung mengarah kepada mekanisme pasar tanpa kontrol dan keberpihakan kepada pelaku ekonomi kecil. Selain itu, Undang-Undang Penanaman Modal juga mendudukkan UMKM sejajar dengan badan usaha asing dan swasta. “Pertumbuhan ekonomi yang ditopang perusahaan besar dan konsumsi kelas menengah menciptakan pertumbuhan yang eksklusif. Inilah sumber utama dari kesenjangan. Oleh karena

±

±

1

2

3 itu, harus ada politik ekonomi baru yang mampu membawa dan menciptakan ekonomi yang inklusif secara berkeadilan,” kata Tanri Abeng. Menurutnya, dengan kompetensi yang dimiliki para pelaku ekonomi, UMKM, dan koperasi membuat organisasi ekonomi tersebut dapat terstruktur dan terkonsep sehingga BUMR tersebut memiliki pola pikir global, enterpreneur yang kuat dan konsep yang baik dan bisa bersaing dengan pelaku

CMYK

rongan dari pemerintah melalui pendidikan dan pelatihan bagi masyarakat agar bisa menimba ilmu di Tanri Abeng University. Selain itu, pengetahuan yang didapat tersebut diharapkan dapat diimplementasikan secara tepat dan efektif sehingga dapat bermanfaat bagi kemaslahatan masyarakat dan kemajuan perekonomian, khususnya di Provinsi Lampung. “Melalui empowering people serta dapat menerapkan ilmu dan mengembangkan skill dengan baik pasti Provinsi Lampung akan menjadi provinsi yang kuat dan maju. Saat ini, di Lampung banyak

ekonomi lainnya. Ia berharap Pemprov Lampung dapat mendorong sumber daya manusia yang berkompeten melalui pendidikan dan pelatihan strategi ekonomi serta menyediakan infrastrukturnya. Sementara itu, Gubernur Lampung M Ridho Ficardho mengakui pendidikan masyarakat saat ini sebagian besar masih cukup rendah. Sebab itu, perlu adanya perubahan pola pikir masyarakat, yaitu berupa do-

sekali potensi sektor ekonomi yang bisa dikembangkan, baik itu hasil pertanian, perkebunan, maupun sumber daya alamnya,” kata Ridho. Sementara itu, General Manager Pelindo II Agung Fitrianto mengatakan Pelabuhan Panjang sebagai pintu gerbang keluar-masuk komoditas barang, siap memberikan yang terbaik untuk Lampung. “Kami siap melayani proses pengiriman komoditas unggulan Provinsi Lampung ke pelosok penjuru dunia,” kata dia. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Lampung Yusuf Kohar mengapresiasi adanya kerja sama Pemprov Lampung dengan Tanri Abeng University. “Ide ini merupakan ide yang sangat bagus untuk diterapkan di Lampung. Saya rasa ini sangat efektif dan bisa mengubah perekonomian masyarakat bila benar-benar diterapkan,” kata dia. Menurutnya, dengan adanya andil dari pemerintah dan lembaga pendidikan, pelaku ekonomi seperti UMKM dan koperasi menjadi bertuan. “Di Lampung sendiri lembaga pendidikan juga harus bisa melatih dan mendidik para pelaku ekonomi sehingga peran serta lembaga pendidikan untuk memajukan perekonomian benar-benar tercipta,” ujarnya. (D10)  Adi Sunaryo

4

±

Keterangan Foto: 1.

Tanri Abeng, rektor Tanri Abeng University, memberikan paparan permasalahan dan solusi perekonomian pada acara penandatanganan MoU Pemerintah Provinsi Lampung dengan Tanri Abeng University tentang Program Badan Usaha Milik Rakyat (BUMR) di lantai IV Kantor Pelindo II, Jumat (17/4).

2.

Muhammad Ridho Ficardho, gubernur Provinsi Lampung, memberikan tanggapan permasalahan dan solusi perekonomian pada acara penandatanganan MoU Pemerintah Provinsi Lampung dengan Tanri Abeng University tentang Program Badan Usaha Milik Rakyat (BUMR) di lantai IV Kantor Pelindo II, Jumat (17/4).

3.

Penandatanganan MoU Pemerintah Provinsi Lampung oleh Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardho (kiri) dengan Tanri Abeng University oleh Tanri Abeng tentang Program Badan Usaha Milik Rakyat (BUMR) di lantai IV Kantor Pelindo II, Jumat (17/4).

4. Menunjukkan MoU yang telah ditandatangani Pemerintah Provinsi Lampung oleh Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardho (kiri) dengan Tanri Abeng University oleh Tanri Abeng tentang Program Badan Usaha Milik Rakyat (BUMR) di lantai IV Kantor Pelindo II, Jumat (17/4). 5.

Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardho (batik cokelat tengah), Tanri Abeng (batik cokelat kiri), dan General Manager Pelindo II Agung Fitrianto (batik cokelat kanan) meninjau hasil komoditas unggulan perkebunan dan pertanian Provinsi Lampung berupa pepaya, jambu biji, manggis, nanas, pisang, dan lainnya seusai acara penandatangan nota kesepakatan di lantai dasar Kantor Pelindo II, Jumat (17/4).  LAMPUNG POST/*6

5

±

±


BISNIS KORPORASI

Bak yang lebih panjang membuat TATA Super Ace mampu mengangkut lebih banyak dibandingkan merek lain di kelasnya. DIAN WAHYU KUSUMA

B

ELUM sampai satu bulan menyasar pasar Lampung, mobil TATA Motors mulai menjadi primadona, khususnya bagi pelaku usaha. Yullian de Haan, sales and marketing manager TATA Motors Lampung, menjelaskan pada acara showroom event kemarin saja lebih dari 30 unit mobil pikap dan penumpang terjual. Jumlah itu didominasi penjualan mobil pikap unggulan, yakni TATA Super Ace. “Memang lebih banyak yang beli pikap kami salah satunya TATA Super Ace buat usaha,” kata Yullian di selasela showroom event di diler TATA Motors, Hajimena, Lampung Selatan, Sabtu (18/4). Yullian menambahkan TATA Super Ace merupakan mobil pikap berbahan bakar solar yang dilengkapi bak lebih panjang mencapai kurang lebih 2,7 meter. Kelebihan ini membuat TATA Super Ace mampu mengangkut lebih banyak dibandingkan merek lain di kelasnya. Selain itu, TATA Super Ace juga dilengkapi dengan fitur collapsible steering yang mer-

upakan fitur keselamatan dan berfungsi untuk mencegah cedera fatal pengendara bila terjadi benturan. “Dengan mesin disel, bahan bakar solar membuat biaya operasional bisa diperkecil,” ujarnya. Mobil TATA Super Ace ini dibanderol motor Rp116 juta. “Lebih murah dibanding merek lain, ditambah lagi panjang bak umumnya 2,4 meter bak kami 2,7 meter, lebih panjang dari pikap lain. Angkut barang juga lebih cepat, irit bahan bakar,” ujarnya. Dia optimistis mobil ini sukses merebut perhatian pasar, terlebih pada 2014 segmen pasar mobil komersial pikap di Lampung naik 30%. Pasalnya, mobil pikap bisa menunjang kelancaran mobilisasi usaha untuk mengantar produk dan lain-lain sehingga menghemat pengeluaran. Menurut Yullian, mobil ini diberi garansi selama tiga tahun atau 100 ribu km. Dia juga menjamin persediaan suku cadang kategori fast moving seperi kampas rem, saringan oli, saringan udara bisa diganti secara periodik. (E1) dianwahyu@lampungpost.co.id

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS JUAL 10.052,04

KURS JUAL

KURS JUAL

KURS BELI

6.523,06

1.178,01

1.049,35

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.947,38

10.859,37

10.749,14

12.927,00

12.799,00

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.492,70

9.579,81

9.483,55

1.667,76

1.651,19

EURO (EUR)

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.894,33

9.788,68

13.919,79

13.776,84

19.302,60

19.105,07

KOMODITAS

per Jumat, 17 April 2015 n Sumber Bank Indonesia

LOKASI SENTRA

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD)

KURS BELI

7.323,53

KURS JUAL 13.224,82

DOLLAR KANADA (CAD) 10.601,98

KURS JUAL EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

KURS JUAL

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Primadona Pengusaha

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

LOKASI SENTRA

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas (gr)

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

HARGA (Rp/Kg) 7.996 13.187 30.569 49.537 20.235 17.854 1.654 8.500 500.300

per Jumat, 17 April 2015 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

PERUSAHAAN sepeda (AUD) listrik DOLLAR AUSTRALIA atau yangKURS lebih dikenal dengan JUAL KURS BELI electronic9.601,64 bicycle (e-Bike), PT 8.551,10 Tajima, menggelar program DOLLAR KANADA (CAD) undian berhadiah uang tunai puluhanKURS juta JUAL rupiah. KURS BELI 9.512,98 Kepala Cabang Diler 8.470,16 Sepeda Listrik Tirtayasa, Santoso, DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) mengatakan program undian KURS JUAL KURS BELI berhadiah tersebut merupa7.236,27 6.438,21 kan wujud apresiasi kepada

para konsumen. Program unYEN JEPANG (JPY) 100 dian yang sejak KURSberlangsung JUAL KURS BELI 1 Maret10.968,63 hingga 30 Juni9.768,97 2015 ini menyediakan hadiah uang DOLLAR SINGAPURA (SGD) tunai Rp10 juta, Rp7,5 juta, dan KURS JUAL KURS BELI Rp5 juta. 7.323,53 6.523,06 Dia mengatakan program berhadiah tersebut akan diEURO (EUR) undi pada Juli 2015. “Ayo, KURS10 JUAL KURS BELI beli sepeda listrik dan dap13.224,82 11.775,51 atkan hadiahnya. Program

berlaku DOLLARuntuk AMERIKApembelian (USD) semuaKURS tipeJUAL sepeda listrik KURSatau BELI motor listrik di diler kami 9.161,00 8.161,00 atau diler-diler cabang kami. DOLLAR HONGKONG (HKD) Untuk setiap pembelian satu KURS JUAL satuKURS BELI unit mendapat kupon 1.178,01 1.049,35 undian yang berkesempatan untuk mendapat POUNDSTERLING INGGRIShadiah (GBP) dengan total juta,” KURS JUALpuluhan KURS BELI kata dia saat diwawancarai 14.907,70 13.276,31 di diler sepeda listrik, Jalan

Tirtayasa, Bandar Lampung, kg. Tipe Walet ini (Rp/Kg) hanya Rp3 KOMODITAS LOKASI SENTRA HARGA Minggu (19/4). jutaan,” kata dia. Medan Tipe terbaru dari 8.705sepeda FrontCPO office diler sepeda Minyak Kelapa Bitung 17.976 listrik Tirtayasa, Niko, menga- berdaya tenaga listrik ini Kakao Makassar 20.868 takan kini tersedia tipe baru yaitu jenis sepeda motor Kopi Arabika Medan 46.495 sepedaKopi listrik Walet. “Tipe Jalak dan Merak.17.301 Keduanya Robusta Lampung Walet ini jarak mempunyai jarak44.051 maksimal Karetmempunyai TSR 20 Palembang Hitam 15 km—20 Lampung 38.666baterai tempuhLada maksimal 70 km, dengan daya Lada Putih Pangkalpinang 63.29380 km/ km, dengan daya baterai 24 72 v 20 Ah, kecepatan Jagung (kering) Lampung 1.948 v 12 Ah, kecepatan 25 km/ jam, dan beban maksimal 150 jam, dan beban maksimal 150 kg. (*6/L1)

Bumiputera Himpun Dana BP-Link Rp2,142 Miliar

n LAMPUNG POST/DIAN WAHYU KUSUMA

SHOWROOM EVENT. Pengunjung melihat-lihat berbagai kendaraan keluaran TATA Motors pada acara showroom event di Diler TATA Motors, Hajimena, Lampung Selatan, Sabtu (18/4).

Jaya Bakery Buka Cabang di Metro

BUKA CABANG. Karyawan Toko Roti Jaya Bakery menyusun roti di etalase Jaya Bakery, Jalan Teuku Umar, Bandar Lampung, Jumat (17/4). Hari ini Jaya Bakery membuka cabang di Metro.

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

9

Beli Sepeda Listrik Bisa Raih Hadiah Tunai Rp10 Juta Indeks VALUTA ASING

TATA Super Ace

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

LAMPUNG POST

Indeks KOMODITAS

Senin, 20 April 2015

PERUSAHAAN roti Jaya Bakery kembali melebarkan sayap usahanya dengan membuka cabang di Jalan Jenderal A Yani No. 82, Metro, hari ini (20/4). Siyono, pemilik Jaya Bakery, mengatakan pembukaan toko baru ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan roti berkualitas serta untuk mendekatkan diri kepada konsumen. “Pada pembukaan cabang nanti kami berikan diskon 10% untuk semua jenis

roti. Hanya berlaku pada 20 April,” kata dia, di pabrik roti Jaya Bakery, Jalan Pulau Damar, Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (15/4). Menurut Siyono, jumlah permintaan dan kebutuhan roti di Metro terbilang baik sehingga pangsa pasarnya diprediksi tinggi. Selain itu, banyak juga pelanggan Jaya Bakery yang berasal dari Kota Metro. “Dengan kami buka cabang toko di Metro, pelanggan tidak

usah jauh-jauh memesan di Bandar Lampung.” Dia menambahkan kini toko Jaya Bakery memiliki beberapa cabang, di antaranya di RSUD Abdul Moeloek, di Jalan Ki Maja, Jalan Teuku Umar, Jaya Bakery Kalianda, Pringsewu, Panjang, Natar, dan Bandarjaya. Tak hanya menambah cabang, kata Siyono, Jaya Bakery juga menyediakan paket pesanan kue boks dengan minimal order sebanyak 100

buah dengan harga per boks Rp5.000. “Semakin banyak order, kami berikan diskon juga,” kata dia. Selain itu, Jaya Bakery juga menyediakan berbagai roti unggulan seperti roti manis isi vanila, cokelat, cokelat-keju, nanas, kacang merah, kacang hijau, kacang tanah, pandan, stroberi, bluberi, srikaya, pisang-cokelat, pisang-keju, kelapa muda, dan kelapakeju dengan harga mulai dari Rp4.500 per buah. (*6/E1)

PRODUK baru Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 BP-Link yang diluncurkan Januari lalu berhasil menghimpun dana Rp2,142 miliar dengan 61 pemegang polis di wilayah Lampung-Bengkulu pada periode Januari—Maret 2015. Kepala Kantor Wilayah Bumiputera Lampung dan Bengkulu Syahril Syarif mengatakan produk BP-Link merupakan produk Bumiputera yang lengkap. Asuransi ini ada dua pilihan pembiayaan, yakni dana tunggal dengan minimal investasi Rp50 juta dan dana tiap bulan senilai Rp500 ribu/ bulan dengan perlindungan premi selama 10 tahun. “Ada pemegang polis terbesar dengan investasi Rp1 miliar,” ujar dia di kantornya, Kamis (16/4). Syarif menjelaskan investasi Mitra BP-Link tergolong aman dan menguntungkan. Dia mencontohkan dengan investasi Rp50 juta dan usia pemegang polis 50 tahun, lima tahun kemudian uang yang diterima bisa mencapai Rp92,58 juta. Kemudian lima tahun berikutnya, saat usia 60 tahun, investasi meningkat hingga Rp193,82 juta, Rp2,36 miliar pada usia 75 tahun, dan usia 99 tahun mendapat Rp139,31 miliar. (IAN/E1)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.