Malang ekspres ed senin, 22 agustus 2016

Page 1

Malang e spres koran masa kini

Jl Raya Sawojajar Cluster Apple 1-9 Malang

- Telp.(0341) 723444-726999

Info Hubungi: 082142801180

Langganan

Rp 75.000/bln Harga Rp 2.800,-

Senin, 22 Agustus 2016

klasemen Sementara Motogp 2016

kejutan Berlanjut! KEJUTAN kembali mewarnai lanjutan MotoGP 2016. Jika pekan lalu Andrea Iannone sukses mengakhiri puasa kemenangan Ducati yang sudah bertahan selama enam tahun, sekaligus meng hadirkan ke menangan pertamanya di kelas premier, terbaru giliran Cal Crutchlow yang menorehkan kemenangan perdananya di kelas MotoGP.

Posisi

Pebalap

Motor

Negara

Poin

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22

Marc MARQUEZ Valentino ROSSI Jorge LORENZO Dani PEDROSA Maverick VIÑALES Andrea IANNONE Pol ESPARGARO Andrea DOVIZIOSO Hector BARBERA Cal CRUTCHLOW Eugene LAVERTY Scott REDDING Aleix ESPARGARO Jack MILLER Bradley SMITH Stefan BRADL Danilo PETRUCCI Alvaro BAUTISTA Tito RABAT Loris BAZ Michele PIRRO Yonny HERNANDEZ

Honda Yamaha Yamaha Honda Suzuki Ducati Yamaha Ducati Ducati Honda Ducati Ducati Suzuki Honda Yamaha Aprilia Ducati Aprilia Honda Ducati Ducati Ducati

SPA ITA SPA SPA SPA ITA SPA ITA SPA GBR IRL GBR SPA AUS GBR GER ITA SPA SPA FRA ITA COL

197 144 138 109 100 96 81 79 76 66 63 54 51 42 42 39 38 35 26 24 23 8

Marc Marquez

ke Halaman 2

FANTASTIS: Cal Crutchlow melewati garis finis sambil mengangkat motornya dalam gelaran MotoGP Rep Ceko di Sirkuit Brno, Minggu (21/8).

Valentino rossi

Kepala Kanwil Bea dan Cukai Jatim II

Senggol Spion, Siswa SMP Dikeroyok

SISwa SM SMp dIkeroyok dI tugu Pukul 04.00, korban pulang melintasi kawasan Tugu. Karena jalur dua arah, korban diduga menyenggol spion kendaraan lain hingga jatuh.

2

Pelaku Empat Orang di Kawasan Tugu

Harga Rokok Naik Itu Dipelintir MALANG – Santernya rumor kebijakan harga rokok yang bakal dinaikkan harganya hingga Rp 50 ribu mendapat respon dari berbagai pihak terkait. Pro kontra terkait isu yang masih diwacanakan ini pun menggelinding deras dan menjadi perbincangan menarik di masyarakat. Termasuk ibu-ibu yang kontra dengan perokok pun seakan mendapatkan angin segar. Padahal belum ada pernyataan resmi dari pemerintah. Kepala Kanwil Bea dan Cukai Jatim II Nirwala Dwi Haryanto menegaskan, hingga saat ini tidak ada rencana pemerintah untuk mewacanakan isu tersebut. Ke Halaman 2

Ke Halaman 2

Saat korban berusaha bangun, tiba-tiba empat orang langsung mengeroyoknya dengan sadis.

3

isT/MaLaNg EKsPrEs

BONYOK: Korban bersama ibunya (atas) dan korban setelah dikeroyok empat orang pelaku.

Korban lari ke kawasan Stasiun Kota Baru. Ia bersembunyi di tanaman-tanaman dan akhirnya ditemukan sopir ADL. Korban diantar ke rumahnya pukul 05.30

grafis:rif/MaLaNg EKsPrEs

TIDAK JELAS: Harga rokok naik yang sumbernya tidak jelas dan membuat polemik di masyarakat.

MALANG - Kejadian tidak menyenangkan dialami bocah 15 tahun. FS dikeroyok 4 orang tak dikenal pada Minggu (21/8) sekitar pukul 04.00, setelah tak sengaja menyenggol kendaraan pelaku di jalan di depan kompleks SMA Tugu. Akibatnya, FS mengalami memar di bagian muka,pendarahan di bagian hidung, serta retak tulang tangan kanan. Kejadian itu bermula saat korban pulang dari berkumpul bersama dengan teman-teman sekomunitasnya di Jalan Ijen, Minggu (21/8). Siswa kelas XI SMP Mu hammadiyah 2 itu pulang menuju rumahnya di Jalan LA Sucipto gang Bhakti RT 4 RW 4. Dari Jalan Ijen korban melewati depan Balai Kota Malang. Namun, karena jalur dialihkan, maka jalur yang biasanya searah menjadi dua arah di lajur depan kompleks SMA Tugu. Sampai di depan SMA N 4 Malang, korban berusaha menghindari kendaraan dan menyenggol spion kendaraan lainnya hingga ia terjatuh.

Osiiiiiiii Ae Jes !

Nemu Nomer Telpon ndek Jeding, Lah Kok Dadi Jodoh Sing jenenge jodoh iku ancene rahasia sing Kuoso jess. ae osi ketemu jodoh. Koyok sing dialami ambek aud

Tika Bravani

Belajar Masak demi Suami Baca halaman Excelshow Malang Ekspres

@MalangEkspres

Ke Halaman 2

Tidak terima, kedua orang tua korban lapor ke Polsek Klojen.

Ngalaman Hari ini

Kadit Ewus: Tidak Lama

sejoli oket inggris, Mark Ellis ambek Donna Roberts.

ketemu jodohe. Iseng ae nomer telpon sing onok ndek tembok iku dicatet ambek Mark. Sak marine utem oket jeding, Mark langsung SMS nang nomer iku. Lah kok kadit ewus, SMS-e dibales jess. Sak marine iku Mark SMSan intens ambek kodew sing jenenge Donna iku jess. Maringono, de’e janjian ketemu ambek Donna.

4

Ublem Jeding: Masuk Kamar Mandi

Kadit usah dipikir, kadit usah direncanakno, moro-moro

Mark idreke sopir truk. Holopes nuhat kepungkur, pas lesek nyopir, de’e ngasoh ndek bar sing onok ndek Garforth. Pas ndek bar iku, de’e ublem nang jeding. Enakenake nguyuh, de’e lah kok tail onok tulisan ndek temboke jeding iku jess. “Tulisane ndek tembok iku, lek umak golek nawak gawe hohohihe, hubungono Donna ndek nomer…” jarene Mark nyeritakno awal mula

1

Lek Iling: Kalau Ingat Moro-moro Ae: Tiba-tiba Saja Lesek Nyopir: Capek Menyetir

isT/MaLaNg EKsPrEs

ANCENE JODOH: Mark Ellis ambek Donna Roberts akhire jodoh garagara kedadian sing kadit sengojo jess. redaksi.malangekspres@gmail.com


2 Senin, 22 Agustus 2016

Sambungan

MALANG E SPRES

Harga Rokok Naik Itu Dipelintir

Sambungan dari Halaman 1

“Yang jelas tidak ada rencana pemerintah untuk mewacanakan itu,” terang Nirwala saat dihubungi Malang Ekspres via seluler, Minggu (21/8). Nirwala kemudian melanjutkan, isu harga rokok yang akan dinaikkan ke kisaran Rp 50 ribu, berawal dari hasil studi Kepala Pusat Kajian Ekonomi dan Kebijakan Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, Hasbullah Thabrany. Dalam studinya, Hasbullah mengungkap bahwa dengan menaikkan harga rokok menjadi Rp 50 ribu, kemungkinan para perokok akan berhenti. Tujuan penilitiannya adalah untuk mengetahui sampai harga rokok berapakah yang membuat seorang perokok berhenti merokok. “Penelitian pak Thabrany itu tidak salah. Maksudnya asumsi metode penelitiannya sudah benar. Tetapi yang saya sesalkan pihak-pihak yang memanfaatkan atau memelintir hasil penelitian tersebut. Bahwa seakan-akan sudah menjadi kebijakan Pemerintah untuk menaikkan harga rokok,” lanjutnya. Menurutnya, jika mengacu pada hasil studi tersebut dan benar dinaikkan maka akan memunculkan pertanyaan-pertanyaan lanjutan. Mulai dari hal yang mendasar, s eper ti bahwasanya rokok mer upakan barang inferior. Jadi kenaikan harga bersifat inelastis terhadap permintaan rokok. Jika permintaan benar-benar turun, maka supply rokok juga akan turun, begitu pula dengan produksi. Pada gilirannya akan banyak pabrik tutup. Dan tentunya berkaitan dengan penerimaan negara seperti Cukai, PPN, dan pajak rokok, ikut terjun bebas pula. Tentu saja, rokok ilegal akan tumbuh subur dan rokok impor akan masuk ke dalam negeri. “Hal-hal tersebut yang harus diperhatikan. Perlu saya informasikan bahwa terdapat skema dana bagi hasil dan skema redistribusi pajak rokok untuk mengatasi eksternalitas negatif dari konsumsi rokok,” imbuhnya. Sementara itu, Nur Falaq Rachmaningtyas, Kepala Seksi Kerjasama dan Humas Kanwil DJP Jawa Timur III, pengaruh naiknya harga rokok terkait dengan penerimaan pajak, juga harus memperhatikan jumlah produksi. “Tidak begitu dinaikkan lalu penerimaan PPN kami naik. Kembali lagi ke jumlah produksi rokok itu sendiri. Kalau produksi berkurang ya penerimaan tidak akan mengalami peningkatan signifikan. Artinya antara jumlah produksi dan penerimaan berbanding lurus,” jelas Tyas. Menurutnya, meskipun di wilayah Kanwil DJP Jawa Timur III, Industri rokok memiliki sumbangsih penerimaan pajak PPN terbesar, tetap saja naiknya harga rokok ini tidak terlalu memiliki pengaruh signifikan. Namun jika memang diterapkan, hal ini akan membantu untuk menekan jumlah perokok. “Pasti ada alasan di balik ide-ide seperti ini. Kalau diambil sisi positifnya, selain mahal, masyarakat juga mungkin bisa berpikir kesehatannya,” tandasnya. (dni/lim)

Senggol Spion, Siswa SMP Dikeroyok Sambungan dari Halaman 1

Seketika itu, tanpa basa-basi, korban yang berusaha bangun langsung mendapatkan pukulan dari empat orang yang tak dikenalnya itu. Pelaku yang usianya lebih tua dari korban mengeroyok korban dengan membabi buta. Darah segar pun bercucuran dari wajah korban yang memang masih anak-anak ini. “Tangannya yang retak itu, diletakkan di dekat lubang saluran air lalu diinjak. Dia cerita begitu,” beber Ibu FS, Siti Rohmah (41) kepada wartawan kemarin. Karena ketakutan, korban kemudian lari ke arah Stasiun Kota Baru dan meninggalkan motor Honda Astrea nopol N 3515 EU. “Saya kabur karena takut. Motor saya tinggal begitu saja,” ujar korban yang kemarin masih bengkak di wajah dan matanya. Korban kabur ke arah stasiun dan sembunyi di dekat tanaman-tanaman di sekitar Stasiun Kota Malang. Hingga akhirnya ia ditemukan oleh salah satu sopir angkot trayek ADL, Teguh. Karena kasihan, korban kemudian diantarkan pulang. Korban sampai di rumah sekitar pukul 5.30. Sontak, ibu korban yang kali pertama melihat langsung kaget mengetahui anak keduanya itu babak belur. Setelah memberikan pertolongan kepada putranya itu, Siti Rohmah dan suaminya, Sulianto (41) segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Klojen. Kanit Reskrim Polsek Klojen Iptu Irwan Catur mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi. “Sudah kami periksa. Saat ini kasus kami limpahkan ke Polres Malang Kota dan masih proses penyelidikan,” ujarnya saat dihubungi via telepon. (dni/lim)

SATU PABRIKAN: Cal Crutchlow (kiri) merangkul Marc Marquez di parc ferme Sirkuit Brno, usai menuntaskan balapan GP Ceko dengan hasil memuaskan.

Crutchlow Pecah ‘Telur’, Marquez Makin Jauh BRNO- Kejutan kembali mewarnai lanjutan MotoGP 2016. Jika pekan lalu Andrea Iannone sukses mengakhiri puasa kemenangan Ducati yang sudah bertahan selama enam tahun, sekaligus menghadirkan kemenangan pertamanya di kelas premier, terbaru giliran Cal Crutchlow yang menorehkan kemenangan perdananya di kelas MotoGP. Dalam kondisi trek basah karena hujan yang mengguyur Sirkuit Brno, Minggu (21/8) petang WIB, Crutchlow tampil kesetanan. Start dari barisan tengah, perlahan namun pasti dia berhasil menyodok ke baris terdepan hingga akhirnya finis pertama dengan catatan waktu 47 menit 44.29 detik. Rider LCR Honda itu unggul cukup jauh dari jagoan Movistar Yamaha, Valentino Rossi yang finis di belakangnya. Marc Marquez selaku pemilik pole position malah finis ketiga, setelah sempat terjerembab mundur beberapa posisi di lap-lap awal. Di belakang ketiganya, terdapat Loris Baz, Hector Barbera dan Eugene Laverty yang finis berurutan. Malang bagi Iannone, ia hanya mampu menyelesaikan race pada posisi kedelapan. Padahal ia sempat leading cukup lama, sebelum disalip Crutchlow di tikungan ke-12 ketika perlombaan tinggal menyisakan tujuh lap. Bagi Crutchlow, kemenangan ini menjadi yang pertama kali dibuatnya di kelas para ‘raja’. Bahkan Crash mencatat ini menjadi rekor baru setelah 35 tahun pebalap Inggris menjadi juara Grand Prix. Terakhir kali, pebalap Inggris berada di podium puncak ketika Barry Sheene menang pada tahun 1981.

Sementara itu, meski hanya menempati posisi tiga, hasil tersebut sudah cukup lumayan bagi Marquez untuk memperlebar gap dengan para pesaing terdekat. Rider Repsol Honda itu aman di puncak klasemen sementara, unggul 53 angka dari Rossi yang membuntuti di posisi runner up. Rossi sendiri merasa bersyukur masih bisa menapaki podium di Brno, setelah sempat pontang-panting di lap-lap permulaan. Memulai race dari posisi keenam, pebalap berjuluk The Doctor tersebut malah terpelanting ke posisi 12. Dia bahkan sempat turun ke posisi 13 dan tertahan cukup lama. Trek basah yang perlahan-lahan mengering membantu Rossi untuk kembali mendapatkan gripnya. Terbukti, perlahan tapi pasti dirinya merangkak naik. Pertama ke posisi sembilan, lalu keempat dan pada akhirnya sukses mengunci posisi kedua. “Awalnya memang saya kesulitan. Saya melakukan kesalahan di awal-awal balapan,” kata Rossi pada sesi wawancara di parc ferme usai balapan, dikutip dari laman MotoGP, Minggu (21/8). “Namun saya semakin baik dari lap ke lap, dan pada akhirnya saya bisa melaju. Saya pikir secara keseluruhan kami melakukan pekerjaan yang baik,” tuntasnya puas. Apes bagi Jorge Lorenzo, karena kesempatannya mengejar perolehan poin The Baby Alien makin terkikis, lantaran kemarin dia finis di posisi paling buncit. Rekan satu tim Rossi itu menempati posisi ke-17 setelah sempat dua kali masuk pit untuk ganti motor. Tak ada tambahan poin bagi rider berjuluk X-Fuera itu di Autodromo Brno. (tom)

Hasil Balapan MotoGP Ceko, Minggu (21/8) Posisi

Nomor Pebalap

Tim

Waktu

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

35 46 93 76 8 50 9 29 25 53 68 26 44 6 45 19 99

Cal CRUTCHLOW Valentino ROSSI Marc MARQUEZ Loris BAZ Hector BARBERA Eugene LAVERTY Danilo PETRUCCI Andrea IANNONE Maverick VIÑALES Tito RABAT Yonny HERNANDEZ Dani PEDROSA Pol ESPARGARO Stefan BRADL Scott REDDING Alvaro BAUTISTA Jorge LORENZO

LCR Honda Movistar Yamaha MotoGP Repsol Honda Team Avintia Racing Avintia Racing Pull & Bear Aspar Team OCTO Pramac Yakhnich Ducati Team Team SUZUKI ECSTAR Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Pull & Bear Aspar Team Repsol Honda Team Monster Yamaha Tech 3 Aprilia Racing Team Gresini OCTO Pramac Yakhnich Aprilia Racing Team Gresini Movistar Yamaha MotoGP

47’44.290 +7.298 9.587 12.558 13.093 13.812 23.414 24.562 24.581 37.131 39.911 41.097 43.202 45.687 +1’02.201 +1’18.841 1 Lap

Andrea DOVIZIOSO Bradley SMITH Aleix ESPARGARO

Ducati Team Monster Yamaha Tech 3 Team SUZUKI ECSTAR

7 Laps 8 Laps 9 Laps

Gagal Finis 4 38 41

Kapal Tenggelam di Kepri, 10 Orang Tewas Lima Penumpang Hilang PEKANBARU- Perahu kayu atau pompong yang mengangkut 16 orang dan dikemudikan seorang nakhoda dengan rute Tanjung Pinang-Pulau Penyengat tenggelam, Minggu (21/8) siang. Dalam peristiwa itu, 10 orang meninggal dunia, dua orang luka-luka dan lima orang masih dinyatakan hilang. Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 11.15 WIB, diduga karena cuaca ekstrem yaitu hujan dan cuaca buruk yang disertai angin kencang. “Saya menyampaikan turut belasungkawa kepada keluarga korban dan saya akan terus melakukan pen carian terhadap lima orang yang belum ditemukan,” ujar Dirjen Perhubungan Laut Kemenhub, Ir A Tonny Budiono, MM. Pihak Kemenhub mengatakan, pihaknya tidak mengurus izin pela-

yaran kapal tersebut karena muatannya di bawah 7 gross tonnage (GT). “Kapal itu adalah kapal tradisional di bawah 7 GT, karena di bawah 7 GT itu pengawasannya dilakukan oleh Pemda setempat dan Ditjen Hubla Kemenhub tidak mengeluarkan Surat Persetujuan Berlayar (SPB),” ungkap Tonny. Namun demikian, Ditjen Hubla Kemenhub siap memberikan pertolongan dan pencarian korban kecelakaan kapal. “Kapal itu mengangkut 17 orang yang terdiri dari satu orang nakhoda, dua orang anak-anak dan 14 orang dewasa. Dari 17 orang tersebut, dua orang dewasa ditemukan hidup, delapan orang dewasa dilaporkan meninggal, dua orang anak-anak meninggal dan lima orang belum ditemukan,” rinci Tonny lebih lanjut. Saat ini kapal KPLP dan tim SAR masih terus mencari korban kece-

lakaan dan memaksimalkan pencarian dengan memanfaatkan peralatan pencarian korban tenggelam dengan optimal. Adapun penyebab pasti kecelakaan kapal, Dirjen Hubla Kemenhub menyerahkannya sepenuhnya kepada KNKT yang memiliki wewenang penyidikan terhadap penyebab kecelakaan kapal dimaksud. Sedangkan menurut Kapolda Kepulauan Riau (Kepri), Brigjend Sam Budigusdian, sebagian besar penumpang tidak bisa berenang sehingga banyak menimbulkan kor ban tewas. Nelayan sekitar sempat melihat saat terjadi kecelakaan laut sudah diketahui oleh masyarakat, namun karena kondisi cuaca yang sangat buruk di perairan Kepri membuat niat para nelayan yang mengetahui tidak berani untuk menolong atau turun ke laut. (dtc/jpnn/tom)

Korban Dirawat 1. Said Umarullah (L), Nahkoda asal Pulau Penyengat. 2. Rasti Rina Sasih (P), 25 tahun asal Batam.

Korban Meninggal 1. Rahmiyana (P), 27 tahun asal Jalan Jering Batu Rasa, Kota Pangkal Pinang. 2. H Idrus Ahmad (L), 62 tahun asal Jalan Istana Laut, Pulau Penyengat. 3. Wiwit Sugiarti (P), 27 tahun asal Jalan Pramuka Lr, Bali 4. Yurdaningsih Alias Neneng (P), 50 tahun asal Jalan H Unggar Lr, Sulawesi 5. Vitaraningrum (P), usia 10 tahun, asal Jalan Pramuka Lr, Bali 6. Mar’atu Syah Niramadon, alias Santi (P), 24 tahun, jenazah di RSAL. 7. Rahmad (L), 43 tahun asal Desa Busung 8. Umik (P), asal Pramuka Lr, Buru 9. Hesti Susilowati (P) 27 tahun, Jalan Pramuka Lr, Bali 10. Maratu sani (P), 60tahun, Jalan Pramuka Lr, Bali

Nemu Nomer Telpon ndek Jeding, Lah Kok Dadi Jodoh Donna awale heran, Mark oleh nomere oket endi. Pas diceritane ambek Mark soal nomer telpone sing onok ndek temboke jeding, Donna langsung ngakak. De’e ngiro lek sing nulis nomere ndek tembok jeding iku mantan racape sing

mari diputus. “Koyokane sing nulis ndek tembok iku mantan racap ayas jess. De’e kadit terimo lek mari ayas putus. Wah, ayas kudu matur nuwus iki jess nang mantan. Soale gara-gara de’e ayas

osi ketemu ambek jodoh ayas,” jare Donna. Saiki Mark ambek Donna wes duwe aud kana umure wolu ambek songo nuhat. Sampek saiki lek iling-iling awal mula ketemu, aud sejoli iki mesti

Sambungan dari Halaman 1

ngakak. “Ayas bingung lek pas ditakoki ambek kana-kana, yo opo kok osi kenal ambek emes. Mosok kate ayas jawab gara-gara nemu nomer telpon ndek jeding, Hahaha,” tutup Mark ambek ngakak. (mer/nda)


Lapan 86 Enam

MALANG E SPRES

3 Senin, 22 Agustus 2016

Bobol Plafon, Kuras Uang dan Perhiasan Orang Tua

Police Line

Pelaku Anak Korban yang Tidak Tinggal Serumah

SERANGAN JANTUNG: Korban saat dilarikan ke Puskesmas Pacet.

Jatuh, Peserta Jalan Sehat Tewas MOJOKERTO - Salah satu peserta gerak jalan tradisional se-Kecamatan Pacet memperingati HUT ke 71 RI meninggal, Sabtu (20/8). Korban atas nama Sulisfitri (30) warga Dusun Treceh Desa Sajen Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto. Korban diduga terkena serangan jantung saat hampir sampai garis finish. Kasubbag Humas Polres Mojokerto Iptu Suyono mengatakan, dari keterangan sejumlah saksi, korban yang merupakan salah satu peserta gerak jalan rombongan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Kecamatan Pacet. "Rombongan sudah akan sampai finish tapi tiba-tiba korban jatuh dan pingsan," ungkapnya. Masih kata Kasubbag Humas, korban meninggal dunia saat mendapatkan perawatan di Puskesmas Pacet. Diduga, lanjut Kasubbag Humas, korban mengalami serangan jantung. Pihak keluarga menolak jenazah korban diotopsi sehingga usai dinyatakan meninggal, korban langsung dibawa pulang ke rumah duka. "Dugaannya karena serangan jantung dan pihak keluarga tidak mau di otopsi hanya pemeriksaan luar sehingga langsung dibawa pulang. Pihak keluarga, kita minta membuat pernyataan tidak mau di otopsi dalam dan menerima kejadian ini sebagai musibah," katanya.(jpnn/lim)

PASURUAN - Kelakuan M. Asnawi (21) sungguh keterlaluan. Bukannya menjaga kehormatan dan nama baik keluarga, ia justru melakukan pencurian terhadap orang tuanya sendiri. Akibatnya pelaku pun diringkus oleh pihak kepolisian untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. KabagHumas Polres Pasuruan Kota Iptu Puryanto mengatakan, pelaku ditangkap oleh petugas Polsek Lekok pada Jum'at (19/8) malam lalu sekitar pukul 19.00 di kos-kosannya di Kelurahan Tembokrejo Kota Pasuruan. "Pelaku ditangkap beberapa jam setelah ada laporan masuk ke Polsek," ujar Iptu Puryanto saat dihubungi Minggu (21/8). Diceritakan Iptu Puryanto, Jum'at (19/8) siang sekira pukul 13.00, di rumah H. Hilmi di Dusun Lampean Desa Jatirejo Kecamatan Lekok Kabupaten Pasuruan telah terjadi pencurian di dalam rumah. Korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah. "Pelaku masuk ke dalam rumah dengan memecah kaca jendela samping, dan menggondol uang senilai Rp10,5 juta, 1 cincin emas dan 7 gelang emas imitasi dari dalam rumah. Saat kejadian, kondisi rumah korban dalam keadaan sepi karena ditinggal pergi pemiliknya," jelas Puryanto. Ketika korban pulang sekitar pukul 15.00 dan mengetahui bila rumahnya telah diacak-acak pencuri, korban pun langsung melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Lekok. Petugas yang mendapat laporan, kemudian melakukan pe-

nyelidikan dan olah TKP. Hingga akhirnya petugas menemukan kecurigaan yang mengarah kepada anak korban yang tidak tinggal bersama orang tuanya, melainkan kos di Kota Pasuruan. Dan benar saja dugaan petugas. Ketika didatangi di kos-kosannya, pelaku tak bisa mengelak ketika ditanyai oleh petugas. Apalagi petugas menemukan barang bukti yang telah dicuri oleh pelaku. "Di kamar kos-kosan pelaku, petugas menemukan dan menyita barang bukti hasil curian yang masih utuh," terangnya. Selanjutnya petugas membawa pelaku bersama barang buktinya tersebut ke Mapolsek dan melakukan pemeriksaan secara intensif. Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengaku melakukan pencurian tersebut dengan cara memanjat pagar, kemudian memecah jendela samping untuk masuk ke dalam rumah. Itu dilakukan setelah mengetahui rumahnya dalam keadaan kosong. Selanjutnya pelaku naik ke atap plafon gudang kemudian turun melalui kamar mandi yang terletak di dalam kamar orang tuanya. "Karena kamar orang tuanya dalam keadaan terkunci. Jadi pelaku masuk melalui plafon," beber Iptu Puryanto. Setelah berada di dalam kamar, pelaku kemudian mengacak-acak isi almari dan berhasil menggondol uang tunai sebesar Rp10,5 juta, 1 buah cincin dan 7 buah gelang. Pelaku kemudian keluar melalui jalan yang sama. Berkat kejelian petugas, dan keterangan saksi-saksi, pelaku akhirnya berhasil ditangkap selang empat jam kemudian. "Pelaku akan dijerat dengan Pasal 364, jo pasal 363 tentang pencu- ROBERT ARDIAN/MALANG EKSPRES rian," pungkasnya.(bet/lim) NEKAT: Pelaku yang nekat membobol rumah dan menguras harta benda orang tuanya.

Komplotan Penggelapan Mobil Rental Diringkus

Pasutri Tewas Bersamaan di Kamar Kos JEMbER – Kisah tragis kembali terjadi. Setelah di Kediri, kini sepasang suami istri, Ahmad (26) dam Hoimatul Lailiyah (30), ditemukan tewas di kamar kos, di Lingkungan Krajan, Kelurahan Antirogo, Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember, Minggu (21/8) sore. Ahmad adalah warga Dusun Krajan Desa Kamal Kecamatan Arjasa dan Hoimatul adalah warga Dusun Krajan Desa Darsono Kecamatan Arjasa. Kanit Reskrim Polsek Sumbersari Inspektur Satu Sigit Budianto masih menyelidiki penyebab kematian keduanya. Yang jelas, polisi menemukan plastik kecil berisi racun potas. "Memang ada dugaan bahwa istri dibunuh dulu, dan baru suami minum racun. Namun masih perlu diselidiki," kata Sigit. Suami-istri itu sudah tinggal di rumah kos itu selama dua bulan. Tetangga mengetahui, bahwa keduanya kerja di pabrik tanpa tahu pastinya. Mereka tak banyak bergaul dengan tetangga dan baru menikah April lalu. "Kamar kos teman saya bersebelahan dengan kamar mereka," kata Rudi Haryanto, salah satu warga. Rudi Haryanto, salah satu warga, mengaku melihat keduanya pergi dengan memakai sepeda motor Yamaha Mio pada Minggu pagi dan sempat kembali ke rumah kos. Suami istri tersebut baru keluar dari rumah kos pukul 13.00 dan kembali pukul 16.00. "Kelihatannya mereka bertengkar, suara di dalam kamar gaduh," katanya. Mereka bertengkar dengan bahasa Madura. Hoimatul melarang Ahmad meminum sesuatu. Rudi yang berada di kamar sebelah sempat hendak melerai. Namun, Ahmad menahan pintu dari dalam, sehingga Rudi tak bisa masuk. Rudi lantas melapor ke ketua rukun tetangga setempat. Anak ketua RT menuju lokasi, dan di sana menemui suasana sunyi. Ternyata suami istri itu sudah terkapar berdampingan tak bernyawa. Ahmad hanya mengenakan celana dalam dan dari mulutnya keluar busa. Sementara bibir istrinya berdarah.(jpnn/lim)

BARANG BUKTI: Petugas yang menemukan kayu-kayu curian yang siap dihanyutkan.

Polhut Gagalkan Pencurian Kayu Modusnya Dihanyutkan di Sungai Brantas bLITAR - Diduga untuk menghindari patroli petugas, pelaku punya cara lain untuk mengeluarkan kayu curiannya dari hutan. Jika biasanya diangkut dengan mobil, kini pelaku membawanya dengan jalur sungai. Caranya kayu-kayu curiannya itu dihanyutkan dengan mengikuti arus sungai. Namun sebelum itu terjadi, petugas polisi hutan (Polhut) berhasil menggagalkannya. Sebanyak 40 gelondong kayu Jati ditemukan di tepi Sungai Brantas atau berjarak sekitar 200 meter selatan Bendungan PLTA Jegu Desa Jegu Kecamatan Sutojayan, Sabtu (20/8) malam atau sekitar pukul 20.30. Kayu tu masing-masing berukuran panjang 3,32 meter dan berdiameter sekitar 82 cm. Saat ditemukan, kayu itu tertata rapi. Muchid Wakil KPH Blitar mengatakan, penemuan kayu itu berawal dari tiga petugas Polhut melakukan patroli rutin, dengan naik sepeda motor. Usai berkeliling di dalam hutan, petugas hendak keluar hutan dengan menyusuri tepi Sungai Brantas. Namun, saat melintas ke arah Bendungan Jegu, petugas melihat ada tumpukan kayu, yang sudah dipotong-potong dengan

ukuran yang sama. Yakin itu kayu hasil mencuri dari hutan, petugas berhenti dan mengeceknya. "Dugaan kami, pelaku hendak membawa keluar kayu itu dengan dihanyutkan ke sungai. Itu untuk menghindari patroli petugas," kata Muchid. Kemungkinan, papar Muchid, pelaku akan menghanyutkannya pada malam hari. Itu akan dihanyutkan ke arah barat atau ke arah Bendungan Serut, yang berjarak sekitar 5 km dari Bendungan Jegu. "Jika mengikuti arus sungai, maka pelaku akan menghadangnya di timur Bendungan Serut. Untungnya petugas berhasil menggagalkannya," ungkapnya. Karena penemuan kayu itu sudah malam hari, sehingga petugas tak bisa mengeceknya ke tengah hutan. Namun, dugaan petugas, kayu itu dicuri dari RPH Kaulon, BKPH Lodoyo Timur, petak 2 A. Selanjutnya kayu yang diperkirakan berusia 35 tahun itu akan diangkut ke TPK (tempat penyimpanan kayu) Sutojayan. "Untuk pelakunya, kami masih menyelidikinya karena kami perkirakan bukan orang jauh, melainkan orang yang tinggal di sekitar hutan," pungkasnya.(jpnn/lim)

LUMAJANG - Berulang kali lolos dari pengejaran polisi, komplotan profesional penggelapan mobil rental di Lumajang berhasil ditangkap polisi di lokasi berbeda. Keempat tersangka beserta penadahnya harus mendekam di sel Tahanan Mapolres Lumajang, sembari menjalani proses hukum selanjutnya. Empat tersangka penggelapan mobil rental, yakni Bayu Firmansyah (29), warga Desa Parsanga Kecamatan Sumenep Madura, Samsul Arifin (47) warga Desa Wringin Agung Kecamatan Gambiran Banyuwangi, Mat Juhan (38), warga Kelurahan Tompokersan Lumajang dan Adi Kuswanto, (36), warga Desa Bondoyudo Kecamatan Sukodono Lumajang.

Dari empat tersangka ini peran mereka berbeda-beda. Firmansyah berperan menggelapkan mobil, dan dua rekannya bertugas menggadaikan. Sementara Adi Kuswanto berperan sebagai penadahnya. Kepada polisi tersangka nekat menipu rental mobil itu lantaran terbelit utang setelah dipecat dari pekerjaannya sebagai karyawan di salah satu perusahaan kayu di Lumajang. Akibat perbuatannya, kini keempat tersangka ini pun harus mendekam disel tahanan Mapolres setempat sembari menjalani proses hukum selanjutnya. ‘’Para pengusaha rental mobil dihimbau untuk lebih waspada. Karena para pelaku dengan modus yang sama masih banyak terjadi,’’ himbau petugas.(jpnn/lim)

PENIPUAN: Keempat pelaku yang diamankan di Mapolres Lumajang.

Tendang Korban, Begal Motor Tewas Tersungkur di Jalan SURAbAyA - Seorang pelaku spesialis perampasan motor tewas saat beraksi di Jalan Raya Arjuna, Minggu pagi (21/8). Pelaku tewas dengan luka di kepala usai terjatuh dari motornya, saat menendang motor korban. Seusai kejadian, mayat pelaku langsung dibawa ke kamar jenazah RSU Dokter Soetomo. Sementara satu teman pelaku berhasil melarikan diri. Tewasnya seorang pelaku perampasan motor ini mendapat perhatian serius dari Unit Laka Satlantas Polrestabes Surabaya dan Polsek Sawahan yang langsung mendatangi kamar

jenazah RSU Dokter Soetomo. Bahkan Kanit Reskrim Polsek Sawahan AKP M. Yasin dengan tergesa-gesa mendatangi kamar jenazah untuk melihat wajah pelaku yang identitasnya belum diketahui ini. Menurut AKP M. Yasin, tubuh pria bertato ini ditemukan tewas di Jalan Raya Arjuno, Minggu sekitar pukul 4.30 pagi. Dari informasi yang didapat, peristiwa ini berawal saat pelaku ini bersama seorang temannya hendak merampas motor Honda Beat milik Ferdinand (21) warga Jalan Tambakasri Surabaya. Namun, Ferdinand

ini melawan dengan terus melaju kencang. Melihat sasaran tak mau menyerah, pelaku ini berupaya merobohkan korban dengan menendang motor korban. Namun yang terjadi justru sebaliknya. Bukannya korban yang terjatuh, melainkan pelaku jatuh tersungkur di tengah jalan. Usai kejadian, pelaku ini langsung tewas. Sementara satu pelaku lainnya langsung melarikan diri. Saat ini, kasus tewasnya pelaku perampasan motor ini sedang ditangani Unit Reskrim Polsek Sawahan.(jpnn/lim)

BEGAL MOTOR: Jenazah pelaku saat di kamar jenazah RSU Dokter Soetomo.


4 Senin, 22 Agustus 2016

SMPN 17 Malang

Tingkatkan Prestasi dengan Kontrak MALANG - Demi peningkatan kualitas output, SMPN 17 Malang mencanangkan kontrak prestasi bagi peserta didik khususnya kelas IX. Kontrak pres­ tasi ini menjadi dasar pencapaian hasil maksimal yang harus diraih sesuai dengan komitment awal. “Saya mengumpulkan orang tua siswa per kelas. Saya jabarkan program kerja dan juga tujuan diadakannya kontrak prestasi ini,” ujar Kepala SMPN 17 Malang, Drs Syam Arifin, M.Ed kemarin. Dia melanjutkan, dalam kontrak prestasi yang ditanda tangani siswa serta diketahui secara langsung oleh wali murid berisi komitment target nilai yang ingin diraih oleh siswa bersangkutan. Kontrak prestasi disertai dengan beberapa program penunjang komitment siswa. Program kerja terdiri dari dua bidang yakni bidang akademis maupun bidang non akademis. “Selanjutnya, kontrak prestasi dipasang didinding kelas sebagai pengingat sekaligus motivasi diri agar mereka selalu berusaha mewujudkan apa yang mereka buat,” imbuhnya. Di bidang akademis, SMPN 17 Malang menggelar beberapa kegiatan seperti tryout nol, pendalaman dan pengayaan materi dilanjutkan dengan uji coba kemampuan siswa yang kemudian dilakukan evaluasi dengan menggelompokkan kompetensi siswa sesuai grade. Sementara di bidang non akademis, yakni peningkatan spiritual dengan doa bersama dan motivasi siswa. “Pengelompokkan kompetensi siswa ini akan dapat mempermudah kami dalam memetakan siswa upper class maupun siswa lower class. Dengan adanya dua kelas tersebut maka kemudian kami akan melakukan kegiatan yang kami sesuaikan dengan kemampuan mereka,” ungkapnya. Selain itu, karena adanya kebingungan orang tua terkait biaya saat memasuki tahun ajaran baru. Maka sekolah juga menggagas program tabungan akhir tahun. Siswa diwajibkan untuk menabung tanpa ditentukan besarannya untuk biaya persiapan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. (dit/nda)

Malang Raya

MALANG E SPRES

Uji Kreativitas, Genjot Perekonomian Festival Kendaraan Hias 2016

MuhaMMaD FirMan/Malang EksPrEs

SEMARAK: Peserta Festival Kendaraan Hias melakukan start di depan Balai Kota Malang, kemarin.

MALANG - Ribuan warga tumplek menjadi satu di sepanjang rute Festival Kendaraan Hias 2016 mulai dari Balai Kota Malang hingga finish di Jalan Veteran Kota Malang. Setidaknya 97 kendaraan hias mengikuti festival tahun ini. Festival untuk memperingati HUT RI ini juga untuk mewadahi kreativitas masyarakat Kota Malang. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbud­ par) Kota Malang, Ida Ayu Made Wahyuni, mengata­ kan festival kali ini tak hanya untuk menyemarakkan HUT. "Kreativitas di sini juga diuji. Sektor perekono­ mian juga meningkat, khususnya untuk florist. Karena kami mewajibkan menggunakan bunga asli. Banyak yang mendapatkan dampak positif ari kegiatan ini," ujarnya. Sedikit berbeda dengan sebelumnya, tahun ini jum­ lah peserta yang lebih banyak membuat kreasi yang ditampilkan juga cukup bervariasi. Mulai dari sepeda onthel, mobil hias, tarian khas Kota Malang, dans ajian seni musik lainnya. Peserta berasal dari seluruh jajaran SKPD, perhotelan, kelurahan dan kecamatan di Kota Malang. "Tema besar kami Kerja Nyata, namun bisa diturunkan sesuai dengan tupoksi masing­masing," tambah Ida Ayu. Salah satu kelurahan yang mengikuti Festival ini adalah, Kelurahan Kota Lama. Lurah Kota lama, Su­ kamto, mengatakan tahun ini tempatnya mengusung konsep landscape ikon kota Malang. "Ini bikin Alun­ alun Tugu, karena memang ikonnya Kota Malang," terangnya kepada Malang Ekspres. Menurutnya, untuk membuat replika Alun­alun Tugu, membutuhkan waktu kurang lebih dua minggu dengan tiga orang yang mengerjakannya.Ia dan warganya selalu senang mengikuti kegiatan seperti ini. Terbukti setiap tahun kelurahannya tidak pernah absen untuk berparti­ sipasi dalam Festival kendaraan Hias itu. "Tahun depan kalau ada ya ikut lagi," tandasnya. (dni/nda)

Pejuang­Pejuang Masa Kini (1)

Ditta Diah P/ Malang EksPrEs

PELUANG TINGGI: Jurusan perhotelan memiliki peluang kerja yang sangat tinggi.

Griya Anita Gigih Perjuangkan Anak Berkebutuhan Khusus Ditta Diah P/Malang EksPrEs

MOTIVASI: Kontrak prestasi dilakukan agar siswa terus termotivasi meningkatkan prestasi.

Pantai Balekambang

Fasilitas Lengkap, Paling Unggul MALANG - Munculnya pantai­pantai perawan yang banyak ditemukan di wilayah Malang selatan mem­ buat pantai Balekambang, bukan lagi menjadi salah satu aset Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang. Sebab, kondisi tersebut tidak lepas dari keberadaan Jalur Lintas Selatan (JLS) yang memudahkan akses ke berbagai lokasi wisata di Malang Selatan. Direktur Utama (Dirut) PD Jasa Yasa, selaku BUMD pengelola Pantai Balekambang, Arief Wicaksono me­ nyampaikan, persaingan merupakan hukum alam. Diakuinya, keberadaan JLS turut mengangkat potensi wisata yang selama ini belum pernah diketahui secara meluas. “Sekarang orang kalau mau ke Sendangbiru, jarang lewat Turen, pasti lewatnya Bantur. Itu dampak langsung keberadaan JLS,” ujar Arief, Minggu (21/8). Arief mengaku tidak punya strategi khusus untuk memenangkan persaingan. Sebab menurutnya, sejauh ini Balekambang masih unggul sebagai lo­ kasi wisata pantai yang terorganisasi dengan baik. Misalnya dari sisi tiket dan perlindungan pengun­ jung lewat asuransi. “Sebagai contoh, ada beberapa kejadian di pantai lain sampai meninggal dunia. Korban kan tidak mendapat asuransi. Kalau kita, sepanjang tiketnya resmi terlindungi dengan asuransi,” jelas Arief. Dari pengamatan Arief, selama ini pantai­pantai lain masih sekedar untuk transit wisatawan. Setelah selesai berkeliling menikmati pantai­pantai di Malang selatan, tujuan akhir selalu ke Balekambang. Hal ini dinilai Balekambang merupakan satu­satunya pantai dengan fasilitas yang lengkap, termasuk penginapan. “Kami masih unggul, karena fasilitas pendukung wisatawan lebih lengkap. Yang penting tetap menjaga kualitas pelayanan dan fasilitas yang ada saat ini,” katanya. Arief mengungkapkan, sudah ada pembicaraan informal dengan pihak Perhutani, untuk menjajaki pengelolaan pantai lain. Tawaran ini datang, karena PD Jasa Yasa dianggap sukses mengelola Pantai Balekambang. Akan tetapi sejauh ini belum ada kesepakatan, pantai mana yang nantinya akan dikelola PD Jasa Yasa. PD Jasa Yasa tahun 2015 berhasil menyetorkan PAD ke Pemkab Malang sebesar Rp 250 juta. Arief menargetkan, tahun 2016 ini setidaknya bisa mempertahankan jumlah yang sama. “Jika sebe­ lumnya audit BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) selalu disclaimer. Sekarang kami mendapat WTP (wajar tanpa pengecualian). Karena secara keuangan kami mulai sehat dan akuntabel,” tandasnya. Selain itu, Ketua Dewan Pengawas PD Jasa Yasa, Abdul Malik mengakui, kinerja PD Jasa Yasa mulai membaik. Untuk menunjang kinerja salah satu BUMD Pemkab Malang ini, Malik yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Malang ini menggunakan akuntan publik. Langkah ini diambil, agar manajemen lebih memacu kinerja dan laporan keuangannya. “Mulai tahun ini (2016) kita gunakan akuntan publik. Alhamdulilah, kinerja PD Jasa Yasa sudah jauh membaik,” ucapnya. (tos/nda)

Tugas terberat dari anak bangsa adalah mempertahankan dan mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk anak negeri. griya anita, salah satu komunitas di Kota Batu tidak pernah berhenti untuk memperjuangkan anak berkebutuhan khusus. Komunitas ini berdiri sejak 23 Januari 2015, anggotanya merupakan orang tua anak berkebutuhan khusus serta orang­ orang yang peduli terhadap anak­anak berkebutuhan khusus. Saat ini Griya Anita beranggotakan 15 orang dengan banyak anak asuh berkebutuhan khusus yang dalam pendampingan mereka. Anak berkebutuhan khusus yang saat ini didampingi oleh Griya Anita antara lain, penderita tuna rungu, hiperaktif, gangguan konsentrasi, tuna grahita, dis­ leksi, termasuk anak­anak yang memiliki cacat fisik. “Griya Anita berdiri berawal dari kepedulian terhadap anak­anak ber­ kebutuhan khusus,” ujar Dyah Rani Ayu E.H, Ketua Griya Anita. Dari awal hanya sebatas wadah tukar pikiran orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus, kini berkembang memberdayakan anak­anak hingga me­ miliki keahlian sendiri. Anak­anak berkebutuhan khusus ini tidak hanya dilatih melukis atau membuat handycraft, pengurus Griya Anita secara tidak langsung memberikan terapis untuk setiap permasalahan yang dialami anggotanya. Selama ini memang sudah ada Sekolah Luar Biasa (SLB) di kota­kota termasuk di Kota Batu, namun masih saja ada anak berkebutuhan khusus yang belum terjamah. Seperti Saiful Anwar Arif, warga Sumberjo sebelum bergabung dengan Griya Anita, Saiful tidak mengenal dunia luar. Umi, orang tua Syaiful membenarkan hal tersebut. “Dulu kalau ada wartawan seperti mas, pasti buru­buru saya suruh pulang, saya salah waktu itu. Saya sangat bersyukur bertemu dengan Griya Anita,

ada Pak Riyanto (pengurus Griya Anita) yang selalu membantu anak saya melukis, saya sampai sungkan,” ujar Umi. Nia, panggilan akrab Dyah membe­ narkan dulu Syaiful tidak pernah keluar sama sekali, tidak juga pergi ke sekolah, padahal rumahnya berada di seberang sekolah. “Tapi Alhamdulillah setelah ga­ bung dengan Griya Anita, Syaiful mampu berkreasi,” ujar Nia. Sampai saat ini, masih banyak anak ber­ kebutuhan khusus yang tidak bersekolah. Terutama dari kalangan keluarga yang menengah ke bawah. “Kalau ekonominya menengah ke atas masih bisa bersekolah dan mengikuti terapi, yang kasihan itu yang ekonominya menengah ke bawah, Griya Anita hadir untuk menjadi salah satu solusi mereka,” ujar Nia. Melihat anak­anak berkebutuhan khu­ sus tersenyum menjadi kebahagiaan ter­ sendiri bagi pengurus Griya Anita. “Ada anggota kami yang mengalami perma­ salahan tidak hanya sekedar anggota tubuhnya cacat, namun trauma psikologis yang harus ditanggungnya, kita bantu untuk menyelesaikannya,” ujar Riyanto, pengurus Griya Anita yang juga seorang pelukis terkenal di Batu. Sinyo, panggilan akrab Riyanto menu­ turnya, salah satu anggotanya mengalami kecelakaan kerja yang membuatnya harus kehilangan salah satu anggota tubuhnya. Kemalanganiniberlanjut,saatperusahaan tidak lagi memperkerjakannya. Ditambah setelah kehilangan pekerjaan, ia pun kehilangan rumah tangganya, karena sang istri memutuskan berceria. “Lewat lukisan yang kita ajarkan, se­ dikit demi sedikit trauma yang dialaminya mulai hilang. Semangat hidupnya semakin bertambah, hal itu menjadi kebahagiaan tersendiri bagi kita, bisa membantu mereka keluar dari permasalahan,” ujar Sinyo yang tidak pernah bosan memberikan ilmu lukisnya kepada anak­anak Griya Anita. (bersambung/muhammad dhani rahman/nda)

ist/Malang EksPrEs

TUGAS MULIA: Griya Anita memerdekakan anak-anak berkebutuhan khusus dari keterbatasan yang dimilikinya.

SMK Prajnaraparamita Malang

Program Casual Efektif Tunjang Kompetensi Siswa MALANG - Setiap perkembangan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) memiliki program yang beragam un­ tuk menyediakan siswa siap kerja. Salah satunya SMK Prajnaraparamita Malang membuat program casual yang fleksibel untuk dijalankan siswa. “Program casual sangat efektif menunjang kompetensi siswa, se­ hingga kami menyiapkan sefleksibel mungkin, baik dari sisi pelaksanaan maupun administrasi,” ujar Humas SMK Prajnaraparamita Malang, Santi Septi Pratiwi, S.E kepada Ma­ lang Ekspres. Dia melanjutkan, khususnya pada program perhotelan yang menjadi unggulansekolahpariwisatapertama di Malang ini. Selama 21 tahun, fokus kerjasama sekolah dengan industri adalah pengembangan pariwisata dalam kota. Sehingga kini sekolah memiliki sekitar 20 link perhotelan untuk menyerap lulusannya. Bahkan untuk penyusunan kurikulum ber­ kolaborasi dengan dunia industri.

“Ada program kurikulum yang sharing dengan dunia industri, bentuknya kerjasama MOU dan kuliah tamu. Sementara itu, pro­ gram casual juga menjawab keter­ serapan tenaga kerja karena kom­ petensi siswa sudah terlatih dalam prakerin,” imbuhnya. Laboratorium perhotelan telah di­ siapkan, yaitu House keeping (HK), Front office (FO), landry, pantry dan restaurant. Pihaknya mengaku untuk tingkat persaingan tetap op­ timis karena peminatan hampir merata, bahkan beberapa tahun ini pendaftar berasal dari Kalipare, Kro­ mengan dan Jember. Salah satu guru perhotelan, Drs Suhada menganggap jurusan per­ hotelan memiliki peluang kerja tinggi. Senada dengan Humas, pro­ gram casual pada siswa dijalankan secara fleksibel baik di luar maupun dalam KBM. Pada kurikulum 2013 ini siswa dituntut dapat menjalankan materi kreatif inovatif. (dit/nda)


MALANG E SPRES

Malang Raya

MALANG 5 E SPRES Senin, 22 Agustus 2016

Wahyu: Dipungli, Laporkan Saya! Fee Proyek Dinas Pengairan Kabupaten Malang 30 Persen MALANG - Rekanan Pemkab Malang yang mendapatkan pekerjaan atau proyek dari Dinas Pengairan, saat ini resah. Pasalnya, ada oknum Dinas Pengairan meminta fee proyek yang nilainya tidak wajar, yakni sebesar 30 persen dari nilai total anggaran proyek. Bahkan, oknum dinas tersebut meminta fee proyek di muka, padahal paket proyek belum diterima oleh kontraktor. Dan sering

kali juga terjadi, fee sudah diterima oknum yang bernama dengan nisial WK, namun paket proyek tidak diterima. Dugaan pungli yang dilakukan oknum Dinas Pengairan terhadap kontraktor tersebut, langsung direspon langsung oleh Kepala Dinas Pengairan Kabupaten Malang Wahyu Hidayat. “Jika informasi itu benar dan ada bukti terkait oknum Dinas Pengairan meminta fee proyek kepada rekanan, tentunya akan dikenakan sanksi berat. Karena hal itu sudah masuk pada rana pungli atau tindak pidana korupsi,” kata Wahyu, Minggu (21/8), saat

Lintas Kota Batu

Wisata Edukasi Kebanjiran Pengunjung BATU - Wisata edukasi mengalami trend peningkatan. Seperti yang terjadi di Balai Penelitian Jeruk dan Strawberi (Balitjestro) Kota Batu yang berada di Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo semakin ramai dikunjungi wisatawan. Tidak hanya datang untuk petik jeruk langsung di kebun, kebanyakan wisatawan yang datang juga ingin mendapatkan ilmu tentang menanam jeruk yang benar. Secara rutin dilaksanakan pelatihan budidaya jeruk yang bisa diikuti oleh masyarakat. Bahkan karena begitu banyak peminatnya, seringkali peserta yang datang melebihi kapasitas yang sebelumnya ditetapkan oleh panitia. Seperti saat Balitjestro Innovation Technology Expo (BITE) ada 8 pelatihan yang diselenggarakan laris manis diserbu oleh para peserta yang sebagian besar mendaftarkan via online. “Setiap jenis pelatihan kita sediakan kuota untuk 100 peserta. Namun peserta yang ikut bisa mencapai 200-250 orang,” jelas Joko Susilo Utomo, Kepala Balitjestro. Melihat begitu banyaknya peminat, Balitjestro pun menambah jumlah pelatihan yang ada. Terlebih jumlah peneliti dan instruktur yang ada di Balitjestro cukup untuk memberikan ilmu mereka kepada masyarakat di Indonesia. “Pada dasarnya balai ini adalah tempat penelitian dan pelatihan, serta jujukan wisata edukasi baik warga umum maupun mahasiswa,” ujar Joko. (muh/nda)

RW 14 Mojolangu

Geber Resepsi, Undang Walikota MALANG - Serangkaian acara untuk memeriahkan HUT ke-71 RI dilaksanakan oleh RW 14 Kelurahan Mojolangu. Dengan bekerjasama dengan sponsor, acara jalan sehat dan bazar berjalan sukses. “Kalau untuk kalangan RW sudah terbilang mewah, karena ada sponsor yang membantu. Dananya pun terbilang besar untuk acara jalan sehat pagi ini,” terang Sekretaris RW 14, Gigih Kristiyanto pada Malang Ekspres, kemarin siang. Acara jalan sehat juga dihadiri oleh Camat, Kapolsek dan komandan Danramil Lowokwaru. Selain itu juga ada bazar-bazar oleh warga RW 14 beserta dengan stand booth dari sponsor yang telah mendukung acara. “Ada 36 stand yang sudah di persiapkan untuk warga yang ingin mengikuti bazar. Jalan sehat sendiri diikuti kurang lebih 550 peserta dari seluruh warga RW 14. Untuk doorprize jalan sehat yaitu Kulkas,” lanjut Gigih. Sebelum acara jalan sehat dan bazar, juga diadakan beberapa lomba untuk anak-anak, bapak-bapak serta ibu-ibu. Yang paling menarik dari lomba ibu-ibu adalah balap lari menggunakan tampah yang berisi beras. Selain itu di RW 14 sendiri juga akan diadakan malam resepsi sebagai penutup dari rangkaian acara yang akan dimeriahkan oleh Abu Nawas serta akan dihadiri oleh Walikota Malang. “Kalau tidak ada halangan, Walikota akan hadir juga di malam resepsi tanggal 27 Agustus. Tapi masih belum bisa di pastikan dan Walikota juga sudah menunjuk Dishub sebagai perwakilannya kalau tidak bisa datang,” bebernya. (mx1/nda)

dihubungi melalui telepon selulernya. Ia meminta kepada rekanan, agar jika ada stafnya yang meminta fee proyek kepada rekanan segera melaporkan kepada dirinya. Terkait dengan informasi itu, Wahyu mengaku sangat terkejut. Sebab selama ia menjadi Kepala Dinas Pengairan, tidak pernah memperintahkan kepada kepala seksi (kasi) maupun kepala bidang (kabid) untuk meminta fee, apalagi meminta fee proyek kepada rekanan sebesar 30 persen. Dengan adanya dugaan pungli di wilayah dinasnya, tegas Wahyu, maka dirinya akan

memanggil stafnya yang saat ini sebagai panitia pengadaan proyek, baik itu proyek bersumber dari anggaran APBD maupun APBN. “Ini menjadi preseden buruk di Dinas Pengairan, jika hal itu memang be nar staf kami meminta fee proyek pada rekanan di luar kewajaran. Karena me minta fee proyek sudah menyalahi aturan,” tutur Wahyu. Sementara itu, salah satu kontraktor asal Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Prayogi JA menyatakan, kasus pemotongan fee proyek oleh dinas itu bukan rahasia lagi

dan itu sudah menjadi budaya. Sehingga jika rekanan mendapatkan proyek APBD di lingkungan Pemkab Malang, lalu tidak memberikan fee proyek pada staf di dinas, maka tahun berikutnya sudah pasti tidak akan diberikan pekerjaan lagi. “Fee proyek yang diminta masingmasing dinas nilainya berbeda-beda, na mun jika ada oknum staf dinas meminta fee proyek sebesar 30 persen, itu memang di luar kewajaran. Saya berharap rekan-rekan kontraktor berani menolak permintaan fee proyek yang di luar kewajaran,” tegasnya. (tos/nda)

BNN Kota Batu Gelar Lomba Pidato Stop Narkoba

Ibu-ibu Sukses Gelorakan Semangat Perangi Narkoba

MuhaMMad dhani RahMan/Malang EkspREs

ORATOR ULUNG: Lomba Pidato Stop Narkoba yang diikuti 13 warga Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji.

BATU- Di depan mic, ibu-ibu Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji terlihat bak orator ulung. Bila Bung Tomo dan Soekarno mampu menggelorakan semangat juang saat perang kemerdekaan, ibu-ibu ini mampu menggelorakan semangat para orang tua untuk melindungi anak-anak-nya dari bahaya narkoba. “Penyuluh BNN bisa kalah kalau begini,” ujar Yesisca Maita Mardaniyah, penyuluh BNN memuji pidato ibu-ibu warga Desa Tulungrejo. Pujian serupa dilontarkan oleh Sukistono, dewan juri lomba pidato. Pidato ibu-ibu ini tidak hanya sarat pesan P4GN, tapi juga mampu menggelorakan semangat siapa saja yang mendengarkan pidato mereka untuk membentengi diri dari narkoba. Selama dua hari berturut-turut, BNN Kota Batu bersamasama Pemerintahan Desa Tulungrejo menggelar lomba pidato P4GN yang dilaksanakan di Balai Dusun Junggo, Jl Raya Junggo. Lomba pidato bertemakan Stop Narkoba ini diikuti lima dusun yang ada di Desa Tulungrejo. Ada 13 peserta yang mengikuti lomba yang dilaksanakan sejak hari Sabtu (20/8) dan final dilaksanakan kemarin. “Ibu adalah benteng terkuat anti narkoba di lingkungan keluarga. Para

ibu ini petuahnya selalu didengar oleh anak-anaknya, secara tidak langsung lewat kegiatan lomba pidato ini, kita punya kader penyuluh pada masingmasing dusun,” ujar AKBP Heru Cahyo Wibowo, Ka BNN Kota Batu. Diharapkan lewat lomba ini, ibu-ibu tidak pernah bosan untuk selalu mengingatkan diri dan keluarganya dari ancaman narkoba, sehingga keluarga mereka tetap terlindungi dari ancaman narkoba. Sejak Sabtu pagi, ibu-ibu dari lima dusun mengikuti lomba pidato ini dengan sabar. Setiap peserta mendapatkan waktu minimal 5 menit dan maksimal 7 menit untuk mereka berpidato. Tidak hanya menyampaikan isi pidato yang sarat pesan moral, sesekali beberapa peserta membangun interaksi dengan para penonton dengan bersama-sama menyanyi. Hingga akhirnya terjaring lima besar peserta yang berhak mengikuti final lomba pidato yang dilaksanakan kemarin siang. Para finalis adalah Dewi dari Dusun Gondang, Parmi dan Anik dari Dusun Kekep, Nurul dan Narni dari Dusun Gerdu. Dari lima finalis tersebut akan dipilih juara 1, juara 2 dan juara 3 serta para juara harapan 1 dan 2. (muh/adv/nda)

RW 6 Sawojajar

Semarakkan Agustusan dengan Jalan Sehat MALANG - Rangkaian acara peringatan HUT RI ke 71, warga RW 6 Sawojajar menggelar jalan sehat kemarin. Jalan sehat ini diikuti oleh 500 orang, sebelumnya juga telah dilaksanakan perayaan beragam lomba yang diadakan masing-masing RT dan peringatan malam ribaan. Kemudian akan dilanjutkan dengan malam seni yang akan digelar pada 28 Agustus mendatang oleh karang taruna. “Garis akhirnya adalah meningkatkan kerukunan dan kebersamaan warga. Meskipun persiapan perayaan HUT RI dengan waktu yang singkat. Namun dapat dilaksanakan dengan meriah,” ujar ketua RW 6 Sawojajar, Tjatur Edi Widodo kepada Malang Ekspres. Acara ini dimeriahkan dengan beragam hadiah hiburan, lanjutnya. Bahkan, jalan sehat juga disemarakkan dengan aneka pameran bazar yang dikeluarkan dari masing RT. Usai jalan sehat, warga langsung memborong jajanan bazar yang menonjolkan aneka masakan khas Jawa. Sejauh ini seluruh warga tergolong guyup dan kompak. Sehingga rencananya tahun depan akan dilaksanakan perayaan yang sama dengan lebih meriah. “Dalam pengadaan hadiah jalan sehat, selain swadaya juga ada sumbangan senilai Rp 500 ribu diberikan oleh Sholeh Ragil, Toha, Ninuk, dan Sugimin se-

ditta diah p/ Malang EkspREs

MERIAH: Ratusan warga RW 6 Sawojajar kompak mengikuti jalan sehat, kemarin pagi.

laku tokoh masyarakat. Mengingat tahun depan adalah tahun terakhir pengabdian, maka rencananya akan kami kemas dengan lebih meriah dan hadiah hiburan yang lebih besar,”tuturnya. Tidak hanya pemuda dan anakanak saja yang menyambut semangat jalan sehat dalam peringatan HUT RI ini. Namun lansia di RW 6 juga kompak mengikuti jalan sehat tersebut. Organisasi lansia ini juga tergolong aktif mengikuti beragam kegiatan sejak dibentuknya tahun 2010 lalu. Bahkan, juga ada pos bindu yakni kelompok warga di bawah lansia mulai umur di

bawah 40 tahun juga mulai dibentuk. “Sekitar 180 lansia yang tercatat di RW 6 ini tergoling aktif dengan beragam kegiatan seperti, penimbangan, pemeriksaan kesehatan, senam, bakti sosial dengan penyuluhan dan pentingnya lansia, serta kegiatan arisan warga,” beber ketua organisasi lansia RW 6, Sulasmi yang ditemui usai mengikuti jalan sehat. RW 6 yang digagas sebagai kampung sinau ini memang memiliki keunggulan tidak hanya soal kekompakan warga saja, melainkan dari segi keamanan. Meskipun kampung, namun RW 6

me miliki pengamanan s ecur ity dengan memakai one gate system yang diberlakukan di atas jam 11 yang dinilai mampu menekan angka kriminalitas. Meskipun begitu, dalam hal menjaga keamanan tetap merupakan bertanggung jawab bersama. “RW 6 cukup maju, karena bukan perumahan tapi memiliki tenaga security 6. Selama ini partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan selalu ditekankan seperti mengontrol rumah dan pengerahan warga untuk ikut berjaga,” terang Koordinator Keamanan, Purwantoro. (dit/sir/nda)

RW 6 Muharto

Lingkungan Sempit, Perayaan HUT RI Tetap Meriah TETAP SEMANGAT: Warga RT 13 Muharto menggelar lomba menyunggi tempe menggunakan helm, meskipun lingkungan sempit mereka tetap semangat.

MALANG - Perayaan hari kemerdekaan RI, menjadi euforia bagi warga Muharto yang mengadakan aneka perlombaan Agustusan secara serempak. Setidaknya, di RW 6 ada lima RT yaitu 8, 9, 10, 12, dan 13 yang mengemas aneka perlombaan di lingkungan sekitarnya, kemarin. “Kami menyelenggarakan aneka perlombaan secara swadaya oleh masyarakat sekitar. Perayaan Agustusan lebih meriah tahun ini daripada tahun sebelumnya,” ujar Ketua RT 13 Muharto, Barodji

kepada Malang Ekspres. Tahun sebelumnya, antusias masyarakat kurang, lanjutnya. RT 13 RW 6 di Muharto ini tergolong padat penduduk dengan 247 total warga dan 48 KK. Meskipun berada di sekitar tepian sungai Brantas yang kebanyakan masyarakat menilai tergolong lingkungan kumuh, namun masyarakat tetap merayakan HUT RI dengan guyub. “Sumber daya manusia di lingkungan ini sebagian besar kaum buruh dan tertinggal untuk masalah pendidikan, namun kami tetap

rukun dan bersama-sama mengisi kemerdekaan,” imbuhnya. Senada dengan hal tersebut, Ketua RT 12 RW 6, H Faisal mengaku lebih semarak tahun ini karena semangat dan kekompakan warga yang tinggi. Selain itu, pengadaan swadaya hadiah juga dilakukan demi mewujudkan kegiatan untuk memeriahkan kemerdekaan RI. Jumlah warga yang lebih sedikit dari RT 13 yaitu sekitar 130 warga ini tidak mengurangi antusias masyarakat khususnya anak kecil yang mengikuti lomba.

Lomba anak yang terdiri dari balap kelereng, makan kerupuk, mengambil belut, balap karung. Lomba untuk orang dewasa yaitu mengapit balon, teklek, pukul air, dan ambil koin pada pepaya rasanya mengembalikan nostalgia perayaan HUT RI dari tahun ke tahun. “Ini sebagai ajang menjalin silaturahmi antar warga karena dapat bertemu bersama satu tahun sekali dalam perayaan HUT RI ini. Meskipun di lingkungan sempit, warga tetap kompak dan bersemangat,” ujar ketua RT yang telah menjabat sejak 2015 ini. (dit/nda)


6 Senin, 22 Agustus 2016

GADGET

Pertolongan Pertama Ponsel Terendam Air KeJAdiAN seperti menjatuhkan smartphone ke toilet, kolam renang, genangan lumpur, mesin cuci, atau segelas jus buah, merupakan beberapa hal yang kemungkinan pernah terjadi pada diri kita tanpa disengaja. Hal tersebut tentunya menimbulkan kekhawatiran mengenai dampak kerusakan yang ditimbulkan pada smartphone Anda. Belum lagi yang terjatuh ke dalam air itu adalah smartphone yang lumayan mahal dan canggih seperti smartphone berbasis Android, BlackBerry, atau iPhone. Jika hal itu sampai terjadi rasanya pasti akan sangat menyakitkan. Sebelum Anda merasa panik yang luar biasa, terdapat beberapa cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk membuat smartphone yang terendam air menjadi cepat kering. Berikut ini adalah langkah-langkah pertolongan pertama yang dapat Anda lakukan:

Bisnis

MALANG E SPRES

Prodia Health Care Malang

Fokus Pelayanan Wellness MALANG - Guna meningkatkan kualitas pelayanan yang lebih baik, Prodia kini tak hanya menyediakan layanan laboratorium, namun siap melayani masyarakat dengan pelayanan kesehatan yang lebih baik. Upaya ini dilakukan dengan menghadirkan Prodia Health Care di Jl Jakarta. “Prodia saat ini sudah memiliki 103 cabang yang tersebar di 30 provinsi di seluruh Indonesia. Berdiri tahun 1993 Prodia cabang Malang terbilang sebagai salah satu cabang tertua dengan pelayanan kepada masyarakat selama 23 tahun,” ujar Direktur Utama Prodia, Dewi Muliaty kepada awak media. Prodia sendiri merupakan laboratorium terbesar di Asia Tenggara, bahkan mengalahkan laboratorium serupa yang berdiri di China dan Jepang. Sehingga peningkatan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) sangat diperlukan dan lebih ditingkatkan. “Yang harus dipertahankan adalah kemampuan SDM, sehingga peningkatan SDM juga harus di penuhi. Harapannya bisa memberikan kontribusi

pUngkY anSiSka / Malang EkSpRES

GRAND OPENING: Prodia Health Care Malang dibuka dengan pemotongan pita bunga oleh Asisten tiga Bidang Administrasi Kota Malang, Yudhi Ismawardi, Sabtu (20/8) lalu. besar pada masyarakat. Khusus Prodia Malang, dapat memberikan pelayanan kesehatan terbaik untuk masyarakat,” ungkap Dewi.

Prodia Health Care lebih menitikberatkan pada pelayanan wellness, dalam rangka membantu masyarakat Indonesia mencapai kondisi sehat dan

bugar. “Layanan Prodia Health Care akan lebih dipersiapkan untuk mengidentifikasi resiko penyakit metabolik. Khususnya untuk pencegahan penyakit Jantung Koroner, Diabetes Melitus dan Hipertensi. Layanan inilah yang membedakan Prodia Health Care dengan layanan Laboratorium Klinik Prodia sebelumnya,” lanjut Dewi. Selain itu, Prodia Health Care juga hadir dengan layanan dokter umum yang dilengkapi dengan pemeriksaan EKG, Treadmill, Rontgen, Audiometri, Spirometri, dan USG. Tah hanya itu, Prodia Healt Care juga dilengkapi dengan layanan vaksin, seperti vaksin Hepatitis A, Hepatitis B, Influenza dan Human Papilomavirus. Mewakili kehadiran Walikota Malang, Asisten III Bidang Administrasi Kota Malang, Yudhi Ismawardi sangat mengapresiasi perkembangan Prodia yang pesat. “Semoga Prodia dapat memberikan pelayanan yang lebih baik untuk masyarakat Malang. Serta bisa menjangkau seluruh provinsi di tanah air untuk bidang kesehatannya,” katanya. (mx1/nda)

MUhaMMad FiRMan/ Malang EkSpRES

RANCAK: Launching Café Kopi Bali di Ubud Cottages dimeriahkan dengan taritarian Bali yang rancak.

1. Secepat mungkin mengeluarkan smartphone yang terjatuh ke air. Sebagian besar smartphone memiliki penutup plastik cukup ketat. Butuh waktu sekitar 20 detik bagi air untuk bisa melewati pelindung tersebut dan masuk lebih ke dalam. 2. Segera lepaskan baterai dengan hati-hati lalu biarkan hingga benar-benar kering. Jika smartphone Anda memiliki desain unibody dimana baterainya tidak dapat dilepaskan, maka smartphone tersebut harus segera Anda bawa ke service center. 3. Keluarkan kartu SIM. Keluarkan sesegera mungkin untuk mencegah kerusakan pada kartu SIM dan biarkan hingga kering. 4. Keringkan smartphone Anda. Ini adalah langkah yang paling penting. Anda harus menghilangkan air sebanyak mungkin dari smartphone. Goncangkan dengan hati-hati dan gunakan kain katun atau kertas tisu yang bisa menyerap air. 5. Tempatkan smartphone Anda yang terendam air dalam sebuah mangkuk atau wadah, lalu benamkan beras ke dalamnya. Beras akan berfungsi seperti gel silika, yang akan menyedot dan menyerap kelembaban. Biarkan beberapa jam untuk memastikan smartphone itu benar-benar kering. Jika telah kering sepenuhnya, bersihkan sisa beras dengan kuas halus lalu pasanglah kembali baterai dan cobalah hidupkan kembali smartphone Anda. 6. Sebagai tambahan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan sangat dihindari oleh Anda bila ingin mencoba mengeringkan smartphone. Beberapa hal tersebut diantaranya dengan menghindari pemakaian panas yang berlebihan, seperti menggunakan pengering rambut (hair dryer), panas dari lampu, atau dijemur di bawah sinar matahari secara langsung. Caracara tersebut bisa merusak komponen dan konektor pada smartphone Anda. 7. Cara yang paling ideal untuk mengeringkan smartphone yang terendam air adalah dengan menggunakan kompresor udara bertekanan rendah atau vacuum cleaner. (net/nda)

Kopi Bali Sempurnakan Ambience Ubud Cottages MALANG - Nuansa Bali yang dihadirkan Ubud Cottages Malang, seakan menjadi ciri khas yang membuatnya berbeda dari yang lainnya. Suasana Bali yang meneduhkan itu, semakin sempurna dengan kehadiran Cafe Kopi Bali. Cafe ini siap memanjakan siapapun dengan sajian kopi nikmat serta nuansa bali. “Sesuai dengan namanya, Kopi Bali akan memilih biji kopi bali sebagai

salah satu signature beveragesnya, selain pilihan jenis kopi lainnya,” terang Sales & Marketing Manager Ubud Cottages Malang, Andina Paramita. Dengan kapasitas sekitar 75 kursi, Kopi Bali hadir dengan suasana cozy yang begitu dekat dengan alam seperti halnya konsep nature dan culture yang menjadi ruh Ubud Cottages Malang. Sedangkan, tamu juga bisa menikmati

menu-menu lainnya. “Tamu bisa menikmati menu dengan pilihan yang variatif, klasik maupun menu kekinian. Seperti Mojito, Black Forest Ice Blended, Seasonal Fruit Juice, dan masih banyak lagi,” tambah Andin. Menu-menu di Kopi Bali juga bersaing dengan cafe lainnya. Tamu bisa mencicipi menu yang dihadirkan mulai Rp 15 ribu hingga Rp 25 ribu. Kopi Bali baru di-

Iklan LGBT Seliweran di Twitter, User Resah JAKARTA - Sebuah iklan bertema LGBT diketahui berseliweran di situs mikroblogging Twitter. Pihak Twitter Indonesia pun memberikan tanggapannya. “Walaupun berbahasa Indonesia, iklan ini tidak ditayangkan oleh Twitter ID. Twitter ID adalah representative office. Semua iklan di-manage oleh

Twitter Asia Pacific di Singapura Jadi, kami tidak tahu menahu,” sebut Cipluk Carlita, PR Manager Twitter Indonesia. Untuk mengetahui kebijakan iklan Twitter, pengguna bisa mengunjungi twitterads.com. Nah, jika pengguna merasa terganggu dengan penayangan iklan tertentu, mereka bisa langsung melaporkannya ke

pihak Twitter. “Dan jika ada iklan atau konten lain yang dianggap melanggar peraturan Twitter serta mengganggu atau dianggap tidak relevan oleh pengguna, bisa langsung dilaporkan oleh pengguna tersebut. Bisa dicek lebih detail di about.twitter.com/id/ safety,” tambah Cipluk. Seperti diberitakan sebelum-

Noodleku, Mie Instan Sehat dari Desa Arjowinangun

Bebas Bahan Pengawet, Aman dari Zat Adiktif BerBeda dari mie instan pada umumnya, seorang wirausaha muda dari Desa Arjowinangun menawarkan produk mie instan yang sehat dan aman dikonsumsi. Mie instan hasil industri rumah tangga ini tidak menggunakan bahan pengawet dan penyedap rasa.

Siti Rokhanah/Malang EkSpRES

SEHAT: Adito Budiono menunjukkan mie instan produksinya yang aman dan sehat.

launching Sabtu lalu, dengan penampilan tari kecak sebagai pembukanya. Ke depannya, sajian budaya semacamnya akan dihadirkan di Kopi Bali setelah Bulan Purnama di setiap bulan. Selain itu, setiap akhir pekan, Kopi Bali akan menjadi ajang seniman musik untuk menampilkan keahliannya menemani tamu-tamu menyesap kopi ataupun pilihan menu lainnya.(dni/nda)

Berawal dari pengalaman pernah kecanduan mie instan, ia menciptakan Noodleku yang menjadi salah satu jawaban bagi masyarakat yang kecanduan mie instan. “Sebagai alternatif bagi anak-anak yang suka makan mie instan. Bagaimana supaya mereka tidak lagi memakan mie instan berpengawet dan berbahaya bagi kesehatan. Tapi juga jangan berlebihan,” ujar Adito Budiono. Ia menambahkan, ironi ketika melihat anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan sudah kecanduan mie instan. Padahal pengawet dalam mienya saja sudah banyak, belum lagi ditambah dengan pewarna, saus, dan bumbu yang pekat. Zat adiktif yang terkandung di dalam mie instan menjadikan seseorang kecanduan, bahkan berlebih. Mie Noodleku dibuat tanpa menggunakan bahan pengawet, ketahanan mie ini bergantung pada proses pengeringannya saja. Sedangkan sebagai pewarna ia menggunakan sari buah bit, bayam hijau, dan wortel yang dihancurkan. Minyak bumbu yang digunakan ialah

minyak jagung yang kaya akan kandungan asam linoleat sehingga dapat menurunkan kolestrol dalam tubuh. Bubuk cabai, bawang goreng, dan kecap juga tidak ditambah dengan penyedap rasa. Mie tanpa MSG ini tersedia dalam tiga varian rasa yakni rasa kaldu sapi, kaldu ayam, dan kaldu jamur. Kelayakan konsumsi mie ini telah dibuktikan dengan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Malang. Tiap bungkus noodleku dengan berat bersih 50 gram dijual dengan harga Rp 4.500. Harga yang lebih mahal dibandingkan dengan mie instan pabrikan yang beredar di pasar ini terkadang menjadi keluhan konsumen. “Dengan harga yang berbeda kadang menjadi bahan perhitungan konsumen, tetapi bagi yang menginginkan yang sehat pasti mau membeli,” imbuhnya. Sementara itu, kapasitas produksi Noodleku yang saat ini berkisar 100 bungkus per hari akan ditingkatkan guna memperluas daerah pemasaran sehingga lebih mudah dijangkau. Perubahan packaging dari plastik menjadi alumunium foil akan menjadi perhatian dalam beberapa bulan kedepan. “Packaging akan dirubah untuk lebih menjaga ketahanan mie, dan sekarang sedang menunggu survei dari pihak MUI Jatim untuk meningkatkan level legalitas produk,” tutupnya. (mx2/nda)

nya, Sebuah iklan yang mempromosikan layanan LGBT diketahui berseliweran di Twitter. Iklan bersangkutan mempromosikan aplikasi media sosial LGBT bernama Blued. Twitter sepertinya menayangkannya secara random dan biasanya muncul di tempat strategis, yaitu di posisi atas timeline. Pengguna Twitter pun men-

gutarakan keresahan karena iklan tersebut ternyata cukup sering muncul. Terlebih promosi LGBT semacam itu dianggap tidak pantas untuk ditayangkan di Indonesia. “Iklan Blued di mari semakin meresahkan warga Twitter,” tulis sebuah tweet. “Ada yang tahu cara ngilangin iklan ini di timeline?” sebut yang lain.(dtc/nda)


MALANG E SPRES

Ngalam Ngaji

MALANG 7 E SPRES

Senin, 22 Agustus 2016

Maksiat yang Menyelamatkan

Kisah Hajar Aswad Dicuri Orang Mengaku Tuhan Hajar Aswad adalah sebongkah batu yang berasal surga. Namun kini, batu tersebut telah berkeping-keping menjadi delapan gugusan batu kecil. Penyebabnya yakni tragedi pencurian Hajar Aswad disertai pembantaian kaum Muslimin di Kota Makkah tahun 319 Hijriyah di zaman Qaramithah, dipimpin oleh Abu Thahir al-Qarmanthi Sulaiman bin Abi Sa’id Al Janabi Al Hijri Al Qurmuthi. Pada saat kejadian, dia berdiri di pintu Ka’bah sambil berkata, “Saya adalah Allah SWT. Saya bersama Allah SWT. Sayalah yang menciptakan makhluk-makhluk. Dan Sayalah yang akan membinasakan mereka.” Kemudian dia berkata lagi, “Mana burung ababil itu, mana batu dari neraka sijil itu?”. Golongan Qaramithah pada masanya, telah menggegerkan dunia Islam dengan melakukan kerusakan dan peperangan terhadap kaum Muslimin. Kota Makkah dan Masjidil Haram tidak luput dari kejahatannya. Bala tentaranya berusaha membongkar Hajar Aswad,

PASANG IKLAN

merobohkan air Zamzam, membantai kaum Muslimin, melakukan pembunuhan, perampokan, dan merusak rumah-rumah. Bila terdengar namanya, orangorang ketakutan. Terjadi perlawanan di antara kaum muslimin yang sedang melakukan thawaf. Bahkan Amir Makkah saat itu berusaha menghalau gerakan Qaramithah namun tidak ada hasilnya. Amir Makkah pun menawarkan berbagai tawaran agar tidak membawa Hajar Aswad yang dia curi, namun tidak berhasil. Bahkan sang Amir Makkah dan keluarganya pun menjadi mangsa pembantaian selanjutnya. Qaramithah semakin membabi buta dan pembantaian pun terjadi di mana-mana. Setelah 22 tahun Hajar Aswad dalam penguasaan Abu thahir, ia kemudian dikembalikan, tepatnya pada 339 Hijriyah. Pada saat pencukilan Hajar aswad, pengikut Qaramithah mengangkutnya di atas beberapa unta. Pundak-pundak unta sampai terluka dan menge-

Iklan Baris Iklan Dagang / Umum Halaman 1 Iklan Duka Cita / Sosial Advetorial

News, Sport, & Entertainment

MALANG MOBIL - MOTOR BFI FINANce MLG (0341-475400) Dijual Beat cW 2010, Beat FIcW 2013, Mio cW cakram 2010, BFI Warehouse (031-8679438) Dijual: BMW3181 2001, Suzuki SX4cROSS Over 2008 BL-14/08 DIcARI Titipan/Investor mobil Innova & Avanza utk Travel aman setoran Bagus 085338332888, 081944952888 WWW.MALANGJUANDATRAVeL. com BG-04/09 100 % BARU Pick Up 4 Jt, ertiga,Wagon DP 8 Angsuran Paling Murah,Hub : Sabil 082 232 983 444, 082 375 009 991, Pin BB 2950 c2e6 1 BLN BG-11/7 • TOYOTA • DIJUAL Avanza thn 2004 Type G, Wrn Mrh Maron, brg istmw, hrg 96 Jt (nego), Mnt hub. 081217887708 BL-30/08 • DATsun • PROMO DATSUN Go T Optionm, DP 10,8 Jt, Angsuran 90 Rbu/hri, Free: V.cleaner, Kaca Film, cover Body, dll, Hub. 085102558910 (Arif) BG-14/08 • BMW • JL MBL BMW tipe 3201 th 1994 wrn Silver metalik. Hub: 082334691963 BG-22/04 • suZuKI • DIJUAL Katana thn 86 warna putih, 34 Jt (nego tipis), Hub 081333382837 BS-14/05 • DAIhATsu • Prmo krdt mrh & prses mdh mbl Daihatsu April 2016, AYLA M/T Dp 11 Jt/Angs.73 rb/hr, AYLA A/T Dp 15 Jt/Angs 86 rb/hr, hub: 081233060025 / 54D5C50F (Yusa) BS-30/04 Krg 6 hr sja, dptkan free TABLeD ANDROID!! AYLA (73rb/hr), G-MAX (90rb/hr), XeNIA (117rb/hr), mnggu dpn hrga naik, hub: 081333477969 / 74A3743D (DYAh) BS-7/05 RUMAH DIJUAL RMH 2 lantai, 3KT, 2KM, SHM, PDAM, 1300w, LT 96m2, Perum Pesona Singosari Blok H14. Hub: 085241751555, 085241792233 (TP) BL-08/01

luarkan nanah. Saat dikembalikan hanya membutuhkan satu tunggangan saja, dan akhirnya dikembalikan dalam bentuk delapan gugusan saja. Pemerintah Makkah pun mempermanenkan batu tersebut agar tidak terjadi pencurian kedua kalinya. Kini Hajar Aswad tertanam di sudut selatan Ka’bah, tingginya mencapai 1,1 meter dari dasar lantai, panjangnya 25 centimeter, lebarnya 17 centimeter. Terdapat delapan keping batu mitip dengan telur berada dalam bingkai setebal 10 centimeter. Aroma wangi khas Hajar Aswad semerbak di sekitarnya. Hajar Aswad adalah tempat mulai dan selesai bagi orang yang akan melaksanakan thawaf di Ka’bah. Apabila tidak memungkinkan untuk mencium karena penuh dengan jamaah, maka tidak disunnahkan untuk berdesakan. cukup dengan melambaikan tangan dan mencium tangan tersebut. (*/oge) Sumber:republika.co

Seorang Syaikh memberikan nasihat kepada para muridnya, “Jika kalian ingin mengetahui maqam spiritual seseorang, maka perhatikan dan simaklah—jika memungkinkan— bagaimana saat ia berdoa. Namun yang demikian itu tidak akan banyak memberikan manfaat. Akan lebih baik jika kalian meneliti kedalaman batin kalian sendiri, saat kalian berdoa atau mengharapkan sesuatu dari Allah.” Ketika para murid bertanya, Doa apakah yang sebaiknya mereka panjatkan, Syaikh menjawab, “Mintalah kepada Allah apa-apa yang paling kalian butuhkan, jika kalian belum atau tidak tahu apa yang paling kalian butuhkan, maka janganlah kalian mengajari apalagi mendikte-Nya. Karena yang demikian itu bukan hanya tidak sopan, tetapi kalian telah berbuat kurangajar.” Dan, sang Syaikh pun menyampaikan salah satu ayat dari kitab Zabur yang telah dikutip oleh Wahb Bin Munabbih dan digunkan oleh para sufi sebagai dasar memanjatkan doa kepada Allah, “Ya ibna Adam, athi’niy fiymaa amartuka walaa tua’allmniy bimaa yashluhuk!” (Wahai putra Adam, taatilah apa-apa yang telah Aku perintahkan kepadamu dan tak usah kamu mengajari-Ku tentang apa saja yang baik menurutmu!). Doa yang sesungguhnya menjadi media yang sangat privat saat seseorang berhubungan kepada Tuhan, memang sudah lama digeser dari relnya karena berbagai kepentingan di baliknya. Sah-sah saja yang demikian itu dilakukan tentu, karena doa memang tak bisa dimonopoli oleh siapa pun termasuk oleh para sufi. Pada tahun 1935 misalnya, melalui siaran radio di Solo, dengan caranya yang khas Ki Ageng Suryomentaram telah mengkritisi hal ini. Dimana secara implisit Ki Ageng mengatakan bahwa di dalam berdoa, kebanyakan manusia sesungguhnya tidak sedang berhubungan dengan Tuhan, tetapi sekedar berusaha memaksakan keinginannya belaka. Paradoks kaum beragama dalam laku ibadah Ki Ageng Suryomentaram adalah seorang penempuh jalan spiritual yang menjadikan dirinya sendiri sebagai laboratorium penelitian, nyaris di sepanjang usianya. Kritik-kritiknya terhadap praktik keberagamaan masyarakat di sekitarnya sangat keras, namun dia tidak pernah melabeli wejangan-wejangannya sebagai ilmu agama, budi pekerti, atau apa saja yang mengandung perintah dan larangan. Ki Ageng mengistilahkan temuantemuannya hanya sekedar thukulan jagad, yaitu sesuatu yang tumbuh di alam semesta tanpa bisa diklaim oleh sesiapa termasuk dirinya sendiri. Terkait tentang Yang Maha Kuasa misalnya, kebanyakan orang akan terhenti pada pemahaman berdasarkan kata ini dan itu atau dugaan berdasarkan otak-atik logika, sehingga akan mandeg pada sebatas keyakinan belaka. Karena hanya menjadi keyakinan, maka orang pun bisa semau-maunya

: Rp. 15.000,-/baris (Minimal 2 Baris) : (warna) Rp. 30.000,-/mmk, (hitam putih) Rp. 15.000,-/mmk : Rp. 60.000,-/mmk : (warna) Rp. 12.500,-/mmk, (hitam putih) Rp. 10.000,-/mmk : (warna) Rp. 15.000,-/mmk, (hitam putih) Rp.10.000,-/mmk

RUKO DISeWAKAN Ruko Jl. Raya D. Toba G1 e28 B Malang, L: 202 (atas bwh), Full bngnan, ccok untk kantor, hub 081275776644 BS-14/05 DISeWAKAN, Ukrn 5x16m, 2 lt. Ada klbhan ruangan 4x10m, harga 35 jt/thn, ccok untk usaha. Jl Raya Singosari Songsong (dkt Kostrad) Malang. Hubungi 082141493979 BS-14/05 KULINeR DePOT MANINJAU sedia masakan Jawa & madura mnrima psnn nasi Bungkus, rantang, kotak, kuning, tumpeng. Buka setiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Maninjau No. 91/ 711842 BG-31/12 PeNGOBATAN PeNGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 03414333882 / 081234847030 BG-04/03 RUPA-RUPA Yg mau lburan?? yg mau mdik?? dptkan prmo tiket KA, Bus, dan Pswat all rute, Hrga djmin mrah, Hub: 082250039773 atau invite pin 5A904BBc6 BS-14/05

RUPA-RUPA TOKO HeRBAL BUNUL sedia madu kuat tahan lama atau madu joss ,madu indrajit ,agen madu agen madu tongkatceng cukup 2 sendok sebelum tidur khusus pasutri telp / sms 08155508899 (samping alfamart bunul) BG-18/05 Psg TransVision hri ini free all chanel HD slma 6 bln, hanya 199 rbu/bln, call now: Dany 082332573717 (telp/wa), 5554719A (BBM) BS-14/05

sumber:islami.co

0341 - 723 444 081 252 71377

RUMAH DIJUAL RMH di Malang. Siap huni, free design, UM mulai 24jt, angsuran 900 ribuan. Masih ada 12 lokasi lainnya. Info lbh lanjut Hub: 08815551860. PIN 320DA7B8 BG-24/08 Rmh Jl. Moch Rasyid 22 Mulyorejo, Sukun - Malang, Lt:252m2 (14x18), Lb:95m2, 4 Kt, 2 Km, Listrik 1300 watt, PDAM, AJB, Hrg 650 jt (nego), Mnt Hub: 081805122695 atau 081334034589 BS-07/05 TANAH JUAL TANAH KAVLING 300m, 400m, 700m. Harga 800rb/m, 7km dari Batu. Hub: Rahman 081233086801 087859464434 BG-31/08 DIJUAL TANAH KAVLING harga mulai 25 juta/kavling udah termsuk surat AJB, tepi jln raya daerah Wagir, Tumpang, Wajak. Hub: ARI (081333318445) BG-14/09

memperlakukan Yang Maha Kuasa, demikian penegasan Ki Ageng. Namun karena terbatasnya ruang, tulisan ini tidak akan membahas Yang Maha Kuasa dalam pandangan Ki Ageng Suryomentaram yang ternyata tidak hanya bisa dimakrifati, tetapi juga dapat diweruhi (di-ru’yah-i) sebagaiman ketika kanjeng Nabi Muhammad mi’raj. Sebagaimana yang sudah disinggung di atas, karena Ki Ageng tidak pernah menganggap bahwa wejangan-wejangannya sebagai pengetahuan agama, maka terkait dengan pembahasan laku ibadah kaum beragama dalam tulisan ini, saya akan mengutipkannya dari tulisan Mbah Kyai Sholeh Darat Semarang. Tentu saja yang bersesuaian dengan spirit wejangan Ki Ageng Suryomentaram. Dalam syarah-nya pada matan Al-hikam yang ditulis oleh Syaikh Ibn ‘Athaillah Sakandariy, terkait dengan laku ibadah sebagaimana termaksud, Mbah Sholeh Darat menjelaskan bahwa seringkali orang merasa telah melakukan ibadah namun Allah tidak menerimanya. Yang demikian itu terjadi karena sejak awal orang telah mengabaikan spiritnya dalam melakukan ibadah. Bahkan keinginan agar ibadahnya diterima oleh Allah itu pun telah mengotori ketulusan ibadahnya, demikian Mbah Sholeh menegaskan. Mbah Sholeh juga mengutip pembacaan Wahb Bin Munabbih atas kitab Zabur, “Ora ana wong kang luwih dhalim tinimbang sangking wong kang nyembah ing Ingsun kerana suwarga utawa kerana wedi neraka. Lamun ora gawe Ingsun ing suwarga lan neraka, anatha ora ana Ingsun iku ahli ing yentha den bukteni?!” (Tak ada orang yang lebih zalim daripada orang yang menyembah-Ku karena mengharapkan syurga atau takut neraka. Jika aku tidak menciptakan syurga dan neraka, apakah keberadaan-Ku lantas tidak bisa dibuktikan?!). Karena itulah menurut Mbah Sholeh, maka Syaikh Ibn ‘Athaillah menegaskan, “Wa rubbamaa qadla ‘alaika bidzdzanbi fakaana sababaaban fiylwushuwl.” (Allah terkadang menjadikanmu sebagai pendosa, namun hal itu justru menjadi lantaran sampaimu kepada-Nya). Mengapa demikian? syaikh Ibn ‘Athaillah melanjutkan, “Ma’shiyatun awratsat dzullan wa iftiqaaran khayrun min thaa’atin awratsat ‘izzan wa istikbaaraa!” (Perbuatan dosa yang membuat seseorang merasa hina lalu dengan tulus mengharapkan pertolongan Allah untuk memperbaiki seluruh prilakunya yang tercela, jauh lebih baik ketimbang ibadah yang membuat orang merasa mulia dan bersikap arogan!) Perkataan itu begitu singkat namun sangat padat dan langsung menghunjam di dasar batin kita yang terdalam bukan? Wallaahu a’lam bishshawaab. (*/oge)

RUPA-RUPA Jdlah bgian dri bgian bsnis pmbyran online No 1 di Indonesia. Taharrim enterprise Hub: 082250039773 / 087859898025 BS-14/05 Ingn tmpil cntik, sht, awet mda dgn produk nu skin ? dptkan Diskon mmber up to 40% invite pin 2Bc383DA/085649719991 BS-14/05 BeST SeLLeR, Krdung sgi empat, mdah di bntuk, bhn tdk kaku, dingin, bkn kain paris/satin/ima, atau Invite Pin 5e17173A, WA: 085755284867 BS-14/05

081 3333 20805

RUPA-RUPA MeNeRIMA Mug Keramik Sablon Anti Gores, Payung Promo, Jam Dinding dll. Jl. Bandulan Gg 6, Hub: 085604635534 BG-22/08 Prmn hrbl dpt mntralkan kmia yg ada pd mknan yg scara sngaja/tdk trkmsumsi shari hri, amn dkmsumsi ank-dwsa, hub:08983376932 BS-14/05 Join mmber ORIFL AMe dgn 49.900 brksmptan mnghsilkan uang tmbhan 500 rb s.d 7 jt/bln, lwt scial mdia, mnt hub WA: 085748545100, atau invite pin 5ed32643, klau bs mnghsilkan dgn mdh knp tdk di cba? BS-14/05 KOnsuLTAsI TAnpA BIAYA 100% terbukti ssecara islami- ABA Jenggot. Alamat Mbuwek RT.01/04 No.61 Sitirejo Wagir Kab.Malang BG-08/09 SRVS Sanyo/Msncuci-MonicaJoko,Senggreng Rt 2 Rw 1, mnt hub: 085748523794 BS-14/05 JUAL TeH HeRBAL KULIT MANGGIS, eceRAN @20RB/PAX (DIc ARI AGen, MODAL hnYA 100RB, BRnG LAKU KeRAS) HUB: 085746557799 BG-22/01

RUPA-RUPA cV. ABADI mlyani kuras Wc & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam hub. Jl. Lombok / Yulius usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 GALVALVUM ATAP , plafom, partisi, alumuminium, canopy spanduk utk perumahan, pribadi, pabrik. Hrg bersaing hub:082333441909 BL-02/06 BeRKAh JAYA AC, service Ac kulkas, mesin cuci, wtr heater, pengering dll. Jl. Panji Suroso No. 8e 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 GUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2c-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. carter-Tour Wisata -Rent car Tdriver 753236/0823337117 79/081333322779 BG-28/10 DIJUAL perlengkapan bisnis donat kentang rombong 2, gilingan, stand, bagus, 12 juta+resep donat spesial (stand di maninjau sawojajar) Hub : 08977300396 BG-09/09


8 Senin, 22 Agustus 2016

e celshow Tompi

Bayar Utang di Prambanan Jazz Festival tahun lalu, Tompi hanya tampil sekilas dalam Prambanan Jazz Festival. Kala itu, ia menjadi salah satu bintang tamu dalam penampilan Kenny G. Seharusnya, saat itu membawakan sejumlah lagu, namun ka­ rena waktu yang mendesak, ia hanya tampil dengan dua lagu bersama Isyana Saraswati. Meski begitu, Tompi ternyata tidak kapok bermain di Prambanan Jazz. Bahkan seperti bayar hutang untuk penggemarnya yang menonton Prambanan Jazz Festival, tahun ini Tompi langsung tampil dalam dua pang­ gung sekaligus. "Tahun ini beneran mengisi acara, bah­ kan dua kali, walaupun dibayarnya se­ kali," ujar pemilik nama lengkap Teuku Adifitrian ini dalam jumpa pers di Bogeys Terrace Cafe Hotel Hyatt Yogyakarta, Jumat

BUrsa Kerja DeDuren, sebuah startup bidang kuliner yang berlokasi di Malang, saat ini sedang menambah jumlah outletnya membutuhkan: 1. Outlet Supervisor (penempatan Jl Soekarno-Hatta 34a) 2. Bar Crew (penempatan Jl Soekarno-Hatta 34a) 3. Kitchen Crew (penempatan Soekarno-Hatta 34a) 4. Waitress (penempatan Soekarno-Hatta 34a) 5. Akunting (penempatan Songsong, Jl Ardimulyo 14) 6. Booth Crew (penempatan Jln. Semeru 64 Malang) Syarat dan Kualifikasi: 1. Pria/Wanita, maksimal 27 tahun 2. Fresh Graduated dipersilahkan melamar 3. Min SMA/SMK 4. Berdomisili di Malang dan sekitarnya 5. Motivasi kuat 6. Rajin, ulet, tekun, loyal, sehat jasmani dan rohani, dan tangguh Silahkan kirimkan lamaran anda segera ke alamat: hrd@deduren.com HRD Deduren Ruko Taman Borobudur Kav 26-27 Jl Puncak Borobudur No 1 Soekatno-Hatta Malang

Tika Bravani

Belajar Masak Demi Suami Pengantin baru, Tika Brava­ ni dan Dimas Aditya sedang mengarungi manisnya hidup berumahtangga. Dalam menjalankan fase baru di kehidupannya, Tika Bravani bertekad menjad i istri ida­ man dengan belajar memasak. “Dia dulu jarang masak, sekarang jadi belajar masak pas sudah nikah,” ungkap Dimas Aditya, saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (19/8/2016). Bagi Tika Bravani, memuaskan su­ ami lewat masakan yang dibuat de­ ngan tangannya sendiri, adalah sebuah kepuasan untuknya. “Senang juga ka­ lau suami senang sama masakan kita. Awalnya aku enggak pernah ke dapur. Ada kepuasan sen­ diri aja masakin dia. Dia hobi makan juga kan,” tutur Tika Bravani. Walaupun di awal rasa masakan Tika kurang me­ muaskan, namun Dimas tetap menerima masakan istrinya itu. Dimas juga te­ tap memberi masukan­ma­ sukan demi perbaikan kua­ litas masakan Tika Bravani. “Sempat pasti merasa dapat respon pahit, tapi dia ngerasa katanya bum­ bunya sudah benar nih tapi ada yang kurang. Dia bilang enggak enak tapi hargai. Suami idaman,” kata Tika Bravani memuji suami. (lp6/oge)

Sebuah Perusahaan Retail Handphone di Malang, membutuhkan 1. Kepala toko 2. Kasir 3. Frontliner Persyaratan : - Pria / Wanita usia max. 28 th - Pendidikan minimal SMU / Sederajat - Berpenampilan menarik & rapi - Bisa berkomunikasi dengan baik & aktif - Dapat bekerjasama dengan team - Bersedia bekerja dengan target - Memiliki motivasi kerja tinggi - Mempunyai loyalitas dan profesionalisme kerja tinggi - Memiliki pengalaman di bidangnya (no. 1 & 2) - Siap ditempatkan di area Malang Raya CV dan Lamaran bisa dikirim ke : Sentral Galery Group Jl. Ranugrati No. 31A Sawojajar Malang Interview : Senin s.d Sabtu Jam 10.00 s.d 12.00 WIB

Perusahaan yang bergerak dibidang distributor (produk: minyak, tepung, teh) membuka lowongan untuk posisi 1. Sales To Persyaratan a. Pria/ wanita b. Memiliki sim C c. Umur max 30 tahun d. Mampu bekerja dibawah tekanan Kirim surat lamaran anda (beserta CV, foto 4x6 1 lembar, fotokopi KTP 1lembar, foto kopi sim, foto kopi ijazah) ke: PT. Panca Arnys Jalan pergudangan Tanrise Blok B22 Karanglo- Singosari (Belakang Depo Bangunan)

Depot Mungil Lawang membutuhkan: 1. Koki 2. Asisten Koki (juru potong) 3. Waitress / pramusaji 4. Juru masak dapur (masakan jawa) Datang Langsung Ke DEPOT MUNGIL : * Komplek Pertokoan Lawang jl. Dr Soetomo A16A17 (temui bapak Tukiran Sumantri) * Mungil Randuagung jl. raya singosari-lawang (depan garasi Bus Restu) temui mbak Sri Kesempatan kerja di XIAOCI (Fast food resto) dengan syarat. 1. Berpenampilan menarik 2. Usia kurang dari 28 tahun 3. Tingkat pendidikan D3 (leader) 4. Mahasiswa aktif di byk komunitas (marketing) 5. SMU/SMK (Crew) 6. Disiplin, Cekatan & siap mengerjakan apapun dalam resto selama dibutuhkan Lampirkan pada surat lamaran kerja. * daftar riwayat hidup / CV * copy ijasah terakhir * copy nilai akademik * copy ktp * copy KK * pas poto berwarna * alamat tempat tinggal yg jelas dg no hp yg bisa dihubungi. Kirim ke email: xiaoci.crispybox@gmail.com

Dibutuhkan Operator minuman/penjaga booth pagi/ sore. CV bisa langsung kelokasi/bisa langsung ketemu. Lokasi : - Jl. MT haryono depan Unbra fak tehnik. - Jl. Bend sigura2 samping kanan bengkel Suzuki Telp/ Wa : 089677614338

Pemasangan Iklan Bursa Kerja HUB: 081333320805

(19/8/2016). Tompi memang tampil dua kali dalam ajang ini. Yang pertama bersama dengan Trio Lestari, juga dengan Dr and The Professor featuring Sruti. Tompi mengapresiasi ajang besar ini, ka­ rena ia nilai mampu mengakomodasi kebu­ tuhan penyuka musik di Indonesia. Penyanyi berusia 37 tahun ini merupakan salah satu penyanyi yang tampil dalam Prambanan Jazz 2016. Bintang tamu internasional dalam acara tahun ini adalah Boyz 2 Men dan Rick Price. Acara yang diadakan untuk kedua kalinya itu juga menghadirkan Trio Lestari, Shaggy Dog, Tulus, Mocca, Yura Yunita, Rio Febrian, Kahitna, Krakatau Reunion, Glenn Fredly, dan Dr and The Professor featuring Sruti. (lp6/oge)

Ashanty

Anak Kedua Diperkirakan Laki-laki Serangkaian prosesi dilakukan Ashanty di acara Tujuh Bulanan. Di antaranya Siraman, ritual berganti pakaian, memotong kelapa hingga pengajian. Konon lewat prosesi tersebut dapat diper­ kirakan kelamin calon anak yang tengah di­ kandung seorang ibu. Lantas, kira­kira akan berjenis kelamin apa buah hati Ashanty dari Anang Hermansyah selanjutnya? “Kalau secara adatnya dan isyaratnya, tadi prediksinya laki,” ujar Anang saat mendampingi Ashanty ketiak ditemui usai acara berlangsung di kediaman mereka di kawasan Cinere, Minggu (21/8/2016). Soal jabang bayi, hingga saat ini Ashanty me­ ngaku tak ingin mengetahui lebih dulu jenis kelamin anaknya kelak Ameski telah mela­ kukan USG. “Aku emang nggak mau USG, biar surprise,” timpal Ashanty seraya tersenyum. Diperkirakan sang bayi akan lahir dalam beberapa bulan ke depan. Dokter telah meng­ hitung Ashanty akan menjalani persalinan di tanggal 20 Oktober. Namun meski momen kelahiran sang anak kian dekat, pelantun ‘Bukan Sembarang Hati’ ini mengaku belum melakukan banyak persiapan. “Waktu hamil Arsy udah belanja ini itu. Sampai hari ini aku parah banget belum beli apa­apa , box bayi masih ada, kalau nanti jenis kelamin beda tinggal beli bajunya. Pakai aja yang ada,” pungkasnya.(dtc/oge)

INFO FILM

The Rock Anggap Vin Diesel Tak Penting di Fast and Furious 8 Syuting Fast and Furious 8 telah berakhir. Bahkan, isu perseteruan antara Dwayne “The Rock” Johnson dan Vin Diesel juga dikabarkan telah usai. Namun, belakangan muncul tulisan yang menyiratkan adanya perasaan kurang berkenan dari The Rock kepada Vin Diesel. Seperti dilansir Mirror.co.uk, Sab­ tu (20/8/2016), The Ro­ck sempat mengunggah sebuah foto di Insta­ gram. Foto saat ia sedang berada di depan pesawat itu, dibubuhi ketera­ ngan yang menyiratkan adanya keti­ daksukaan The Rock terhadap Vin Diesel. Di situ, The Rock menyampaikan rasa terima kasih kepada sutradara dan beberapa pemain. Sayangnya, tak semua nama pemain ia tulis. Salah satu yang tak ia sebutkan adalah Vin Diesel. Nama­nama yang ditulisnya

dalam keterangan foto tersebut adalah sutradara F. Gary Gray ten­ tunya, studio Universal, aktor Scott Eastwood, Nathalie Emmanuel, Ty­ rese Gibson, dan seluruh kru. Meskipun ia mengucapkan terima kasih kepada “seluruh pemain” setelah menyebut studio Universal, namun tidak ditulisnya nama Vin Diesel yang merupakan aktor utama Fast and Furious 8, menimbulkan kecurigaan tersendiri di berbagai kalangan. “...dan Tyrese Gibson kau masih memiliki senyum dan dahi terbesar yang pernah kulihat...,” kata The Rock kepada Tyrese Gibson melalui akun Instagram @therock, Sabtu (20/8/2016) lalu. Beberapa netizen di komentar foto The Rock tersebut bahkan ber­ tanya­tanya mengapa tak ada uca­ pan spesial kepada Vin Diesel dan

aktor lain. “Bagaimana dengan Vin and Ludacris?” tanya pemilik akun @tracynesiri. Selain ucapan terima kasih kepada seluruh tim film Fast and Furious 8, The Rock juga menyampaikan sekelumit informasi mengenai film Jumanji yang akan ia mainkan bersama Kevin Hart dan Jack Black. Di situ, ia juga mengonfirmasi bah­ wa Jumanji terbaru bukanlah sebuah daur ulang, melainkan kelanjutan film sebelumnya. Kembali ke Fast and Furious 8, film laga tersebut menjadi yang pertama kalinya sejak aktor Paul Walker me­ ninggal. The Rock kembali sebagai Luke Hobbs, sementara Vin Diesel­ memerankan lagi Dominic Toretto. Rencananya, Fast and Furious 8 akan tiba di bioskop pada 14 April 2017. (lp6/oge)


X

MALANG E SPRES

-File

9 Senin, 22 Agustus 2016

Riwayat Radio PembeRontakan bung tomo Siaran Radio Pemberontakan mengobarkan semangat para pejuang dalam Pertempuran Surabaya.

SeBUaH rumah di Jalan Mawar Surabaya berdiri rapuh di atas tanah seluas 2.000 meter persegi. Pilar-pilar dari bambu menyangga atapnya. Di ujung kanan pelataran, berdiri sebuah bangunan berdinding anyaman bambu. Suasananya begitu sepi. Tak terdengar lagi suara berapiapi yang dulu membangunkan semangat para pejuang di media pertempuran Surabaya. Sebuah plakat di dinding menjadi penandanya, bertuliskan: “Rumah Tinggal Pak Amin (1935). Tempat Studio Pemancar Radio Barisan Pemberontakan Republik Indonesia (RPPRI) Bung Tomo. Di sini Ktut Tantri (warga negara Amerika) menyampaikan pidatonya sehingga perjuangan Indonesia bisa dikenal di luar negeri Jl. Mawar 10-12 Surabaya.” Sebelum jadi markas radio, rumah ini sempat menjadi asrama Nederland Indische Landbouws Maaschapij (NILM), perusahaan yang bergerak dalam bidang perkebunan. Seorang penduduk Surabaya bernama Aminhadi kemudian membelinya dan kemudian mewariskan kepada anak-cucunya. Nyaris tiap tahun, rumah ini dikunjungi untuk napak tilas 10 November, pertempuran heroik yang menelan ribuan korban jiwa dan kemudian diperingati sebagai Hari Pahlawan. Nahas, rumah bersejarah itu telah rata dengan tanah untuk lahan parkir sebuah plaza. Padahal, ia telah ditetapkan sebagai cagar budaya berdasarkan Surat Keputusan Walikota Surabaya pada 1998. Mendirikan radio Rumah di Jalan Mawar ini tak bisa dilepaskan dari sosok Bung Tomo, aktor penting dalam Peristiwa 10 November 1945. Menurut sejarawan Benedict R.O’G. Anderson, sepintas Bung Tomo bukanlah seorang yang mungkin menjadi lambang utama gerakan pemuda di Jawa. Sebelum perang, dia memperoleh pendidikan yang baik di sekolah menengah Belanda dan terkenal dalam gerakan pandu di Jawa Timur. Dia kemudian bekerja sebagai wartawan dan pada zaman Jepang menjadi pegawai kantor berita Domei di Surabaya. “KetikadiakembalidariJakartapada tanggal12Oktober1945,diamembawa gagasan yang membuat ia terkenal: mendirikan stasiun pemancar radio,

yang dinamakannya Radio Pemberontakan, sebagai sarana untuk menciptakan solidaritas massa dan memperbesar semangat perjuangan pemuda,” tulis Anderson dalam Revolusi Pemuda. Kala itu, Radio Republik Indonesia (RRI) sudah berdiri di beberapa kota besar di Indonesia. Namun RRIadalah lembaga penyiaran resmi yang membawa suara pemerintah. Artinya, RRI tak bisa fleksibel untuk menyuarakan perlawanan. Karena itu, saat bertemu Presiden Sukarno dan Menteri Penerangan Amir Sjarifuddin di Jakarta, Bung Tomo melontarkan gagasan pendirian Radio Pemberontakan, yang bisa dibilang radio gelap. Amir menyetujuinya. “Asal bukan milik resmi pemerintah,” tulis Barlan Setiadijaya dalam 10 November Gelora Kepahlawanan Indonesia. Sesampai di Surabaya, Bung Tomo bergegas menuju RRI Surabaya di Jalan Simpang. Kepada kepala RRI Surabaya, dia menyampaikan pesan Amir. “Karena pemancar yang aku maksudkan itu masih harus dibuat, menteri penerangan tidak keberatan kalau sementara aku memakai pemancar Radio Surabaya,” kata Bung Tomo dalam bukunya Pertempuran 10 November 1945. Kepala RRI Surabaya tak keberatan, asalkan ada izin dari Ketua Komite Nasional Indonesia (KNI) Surabaya Doel Arnowo atau Residen Surabaya Sudirman. Malam harinya, Bung Tomo mengundang beberapa kawannya untuk berembug di sebuah rumah di Jalan Biliton No 7 Surabaya. Pertemuan itu menyepakati pembentukan Barisan Pemberontak Republik Indonesia (BPRI), organisasi kelaskaran yang terkenal berani mati. Selain itu mempersiapkan operasi Radio Pemberontakan. Pada 15 Oktober 1945, melalui suratkabar Soeara Rakjat, Bung Tomo mengumumkan bahwa Radio Pemberontakan mulai hari itu akan mengudaraperdanadengangelombang 34 meter. Residen Sudirman dan Doel Arnowo hadir untuk memastikan peminjaman pemancar RRI Surabaya. Bung Tomo minta diputarkan musik mars sebagai pembuka. Karena tak bisa menyediakan dalam waktu dekat, RRI Surabaya menawarkan lagu

hawaian Tiger Shark Peter Hodgkinson. Lagu inilah yang kemudian dipakai sebagai pembuka dan penutup siaran. Dalam pidatonya, Bung Tomo melukiskan kembali dan menumpahkan segala kejadian yang dia alami di Jakarta. “Aku lupa bahwa aku sedang berada sendirian di dalam studio. Seolah-olah di hadapanku ada beribu-ribu, bahkan puluhan ribu orang yang mendengarkan pidatoku. Seakanakan para pendengarku itu seorang demi seorang kudekati dan kupegang bahunya, kuajak waspada, bersiap menghadapi bahaya yang menghadang. Tak dapat kulukiskan betapa gembiranya hatiku ketika aku selesaiu membaca. Hampir tak kubersihkan peluh yang membasahi wajahku, kalau tidak ada kawan yang memperingatkan akan hal itu,” ujar Bung Tomo. Usai siaran, Doel Arnowo berpesan agar urusan pemancar Radio Pemberontakan segera dirampungkan. Beruntung, Menteri Pertahanan drg. Moestopo memberi bantuan pesawat pemancar bergelombang pendek bekas Jepang yang dimiliki Tentara Keamanan Rakyat (TKR). Pesawat pemancar itu kemudian dikembangkan oleh teknisi radio dan anggota BPRI seperti Hasan Basri, Ali Oerip, dan Soemadi. Radio Pemberontakan mengudara setiap Rabu malam dan Minggu malam. Siarannya bukan hanya dalam bahasa Indonesia, tapi juga bahasa daerah, bahkan bahasa asing terutama Inggris. Atas prakarsa dr Sugiri, seorang Amerika yang bersimpati pada perjuangan Indonesia, Miss Deventery atau lebih dikenal dengan nama Bali Ktut Tantri, menyediakan diri menjadi penyiar bahasa Inggris. “Target utama dari siaran berbahasa Inggris adalah pendengar di luar negeri untuk mengumpulkan dukungan luar negeri terhadap kasus yang menimpa Indonesia,” tulis Timothy Lindsey dalam The Romance of K’Tut Tantri and Indonesia. Di dalam negeri, hampir semua RRI memancarluaskan siaran Radio Pemberontakan –sebaliknya, Radio Pemberontakan juga mengambil bahan siaran dari RRI Surabaya, Malang, Solo, dan Yogyakarta. Beberapa suratkabar juga mengutip isi siarannya. (*)

Keteledoran dalam Siaran Terkadang Bung Tomo teledor, yang menganggu gerak pasukannya. Contohnya, tanpa sengaja dia memperingatkan penembak meriam di sekitar Undaan bahwa tembakannya tak mencapai sasaran, bahkan jatuh di daerah kawan. Perinagatan ini justru menjadi informasi penting bagi pihak lawan yang kemudian menghancurkan kedudukan meriam di Undaan. “Keadaan semacam ini terjadi beberapa kali tanpa disadari,” tulis sejarawan Nugroho Notosusanto dalam Pertempuran Surabaya. Mengetahuinya, Isa Edris, anggota TKR yang memimpin batalyon tank, segera menemui Bung Tomo. Namun keteledoran ini masih kerap terjadi. Suatu waktu, dengan suara berapi-api, Bung Tomo menyerukan: “Bongkar semua senjata di Kedung Cowek, bagikan seluruhnya kepada rakyat. Kita memerlukan segala macam senjata untuk menembak pesawat terbang musuh, membunuh semua tentara Inggris.” Dua jam setelah pidato mengudara, pasukan Inggris menemukan lokasi Kedung Cowek dan menghujaninya dengan tembakan meriam. “Aku beruntung, hanya dua hari sebelum penghancuran Kedung Cowek, bersama sejumlah anak buahku sempat mengangkut persenjataan sebanyak dua truk dari gudang di sana,” kata Des Alwi. Mereka kemudian membagikan senjata itu kepada pasukan yang membutuhkannya. Namun, Des Alwi menambahkan, para komandan tempur pasukan Republik, antara lain Soengkono, Jonosewojo, dan Rambei, sangat marah. “Mereka menuduh Bung Tomo gegabah dan tidak sadar keamanan.” Keteledoranlainnyapernahbikinsuasanajadirunyam. Ketika arak-arek Suroboyo berjuang menghadapi Inggris, Bandung yang lagi kosong dari pendudukan Inggris malah adem-ayem. Dalam siarannya, Bung Tomo menyerukan: “Hai pemuda-pemuda Sunda, Jawa Barat, jangan engkau bersemangat peuyeum (tape asal Jawa Barat), tapi mari bersama arek-arek Suroboyo berjuang mempertahankan kemerdekaan dengan tekad merdeka atau mati.” Muhammad Jasin kebetulan berada di markas BPRI ketika menyaksikan pidato itu. Dampaknya luar biasa.

Sebagai reaksi atas ajakan itu, ujar Jasin dalam Memoar Jasin Sang Polisi Pejuang, “pemuda Jawa Barat mencetuskan Bandung menjadi lautan api.” Namun ada efek samping lainnya. Laskar Wanita Indonesia (Laswi) Jawa Barat gusar. Untuk membuktikan mereka bukan peuyembol, seorang anggota Laswi menembak mati serdadu Gurkha dan memenggal kepalanya dan dikirimkan ke Jawa Timur. “Karena kiriman kepala Gurkha dan potongan pedang samurai nyangkut di Yogyakarta,” tulis Barlan, “Pejuang Jawa Tengah pun turun tangan menengahi kesalahpahaman antara pejuang Jawa Barat dan Jawa Timur, dan selesailah ‘perang mulut’ antara sesama pejuang, karena musuh segera meningkatkan serangannya di semua front di seluruh Jawa.” Ketika tentara Inggris mulai menduduki kota Surabaya, pemancar Radio Pemberontakan dibawa keluar kota. Menurut Agung Ari Widodo, peneliti sejarah Pertempuran Surabaya, mula-mula ke Bangil, kemudian ke Jalan Glintung di kota Malang dan akhirnya ke Kedung Kandang, sebuah desa di luar kota Malang. Pada waktu Indonesia dan Belanda saling menyetujui perjanjian Linggarjati, keadaan sementara mulai damai. “Untuk mendukung proses diplomasi ini pemerintah melarang Bung Tomo untuk melakukan pidato di Radio Pemberontakan. Hal ini dilakukan pemerintah karena siaran-siaran Bung Tomo dianggap membahayakan proses perjanjian,” ujar Agung. Sejak 17 Desember 1947, Radio Pemberontakan berhenti mengudara. Larangan itu dicabut pada 27 Januari 1948. Pada akhir 1948, Radio Pemberontakan digunakan untuk “Radio Gerilya” oleh Brigade Mobil Polisi Jawa Timur yang dipimpin oleh Muhammad Jasin di daerah Gunung Wilis. Selama Pertempuran Surabaya, BPRI di bawah Bung Tomo dan pasukan Polisi Istimewa –cikal-bakal Brigade Mobil– di bawah Jasin bahumembahu dalam perjuangan. Bahkan Bung Tomo mengakui bahwa dia begitu berani karena keberadaan pasukan Jasin. Akhirnya, pemancar itu dipergunakan sebagai pemancar perhubungan oleh Pusat Kepolisian Republik Indonesia. (berbagai sumber)

Pertempuran Surabaya Tak lama setelah Radio Pemberontakan mengudara, tentara Inggris yang tergabung dalam Allied Firces Netherlands East Indies (AFNEI) mendarat di Surabaya. Mereka bertugas melucuti senjata tentara Jepang, memulangkan tentara Jepang, serta membebaskan tawanan perang. Tentara Netherlands Indies Civil Administration (NICA) membonceng dengan tujuan mengembalikan Indonesia ke administrasi pemerintahan Belanda. Terjadilah perlawanan. Setelah insiden bendera di Hotel Yamato, meletuslah pertempuran pertama melawan tentara Inggris pada 27 Oktober 1945 yang menelan banyak korban jiwa. Dua hari kemudian disepakati gencatan senjata. Sukarno mengumumkannya melalui Radio Pemberontakan, karena RRI Surabaya mengalami kerusakan akibat terbakar. Namun gencatan senjata tak menurunkan ketegangan. Bentrokan senjata masih sering terjadi, yang memuncak dengan terbunuhnya Brigadir Jenderal Mallaby. Tak terima, Inggris mengultimatum agar pihak Indonesia meletakkan senjata dan menghentikan perlawanan.

Karena dianggap sepi, Inggris melakukan serangan besar-besaran. Pertempuran berkobar di seluruh kota. Radio Pemberontakan memainkan peranan penting. Pada 10 November pagi Bung Tomo menganjurkan semua pemuda Surabaya, di mana pun berada, segera kembali ke Surabaya. Kiai Mashoed menggunakan corong radio ini untuk menyerukan para kiai dan rakyat Indonesia menuju Surabaya. “’Di Surabaya terbuka pintu surga’,” tulis Barlan. Begitu pula seruan sejumlah kesatuan dan kelompok terhadap kawan sepejuangan mereka. Perwakilan dari sejumlah negara juga bersuara atas serangan Inggris melaluiRadio Pemberontakan. Rusia, misalnya, dikutip Warta Indonesia, 14 November 1945, menyebut pertempuran itu merupakan pembunuhan besar-besaran dan berharap pemerintah Rusia menyampaikan protes atas nama kemanusiaan. Di luar dugaan Inggris, perlawanan di Surabaya tak bisa ditaklukkan dalam tempo tiga hari. Pertempuran skala besar ini mencapai waktu hingga tiga minggu sebelum Surabaya akhirnya jatuh ke tangan Inggris. (**)

MAGIC BOX

17

986

182

21


Senin, 22 Agustus 2016

0 V 3

PS TNi

X

Sport

10

PerSiB

Saatnya Berburu Amunisi Baru Giron-Lopicic Tak Aman

BOrONG GOL: Penyerang Persib, Sergio van Dijk (kanan) mencoba mengamankan bola dari pemain PS TNi. Pada laga tersebut, striker plontos itu dua kali menjebol gawang tuan rumah.

Maung Pesta di Cibinong BOGOR- Persib Bandung berpesta pada partai tandangnya di pekan ke-16 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo, Minggu (21/8) malam. Menghadapi tuan rumah PS TNI di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, tim berjuluk Maung Bandung menang tiga gol tanpa balas. Gawang PS TNI yang dikawal Teguh Amiruddin sudah jebol ketika laga baru berjalan 18 menit. Menyambar umpan sundulan dari Vladimir Vujovic setelah terjadi miskomunikasi di lini belakang lawan, Kim Jeffrey Kurniawan tanpa kesulitan mencetak gol pembuka. Ini merupakan gol perdana mantan penggawa Persema Malang itu bersama Persib. Sergio van Dijk membawa Persib unggul 2-0 pada menit 23 lewat sundulan setelah memanfaatkan umpan Jajang Sukmara. Striker plontos itu kembali beraksi membobol gawang PS TNI pada menit 34. Skor 3-0 untuk Persib menutup jalannya babak pertama. Nyatanya, kedudukan 3-0 untuk Persib bertahan hingga laga berakhir. Hasil ini merupakan kemenangan tandang pertama yang diraih ‘Pangeran Biru’. Sementara, bagi PS TNI ini merupakan kekalahan kandang kedua mereka musim ini. Tambahan tiga angka membuat Persib berada di tangga ketujuh klasemen sementara TSC 2016 dengan 26 poin. Sedangkan PS TNI masih terjerembab di posisi ke-15 karena baru mengumpulkan 16 angka. (jpnn/tom)

NBA

MALANG- Grafik menukik yang ditorehkan tim Singo Edan dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo, membuat manajemen Arema Cronus tak kuasa membendung lagi wacana perombakan skuad usai tuntasnya putaran pertama kompetisi, pekan depan. Hasil buruk berupa kekalahan 1-2 atas Pusamania Barito FC (PBFC) di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (20/8) malam semakin menguatkan niat manajemen untuk memulai perburuan amunisi baru. Kekalahan tersebut tak hanya menodai keperkasaan klub berlogo kepala singa di kandang, namun juga memupus ambisi tim untuk merebut kembali puncak klasemen yang kini diduduki Madura United. General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo, menyatakan wacana perombakan tim sebenarnya menjadi langkah yang bisa jadi buah simalakama. Di satu sisi performa tim yang terus melorot di penghujung putaran pertama perlu disuntik tenaga baru. Di sisi lain, perombakan tim di tengah musim kompetisi juga beresiko. “Sebaiknya memang kami merombak tim, karena tim-tim lain juga mulai merombak timnya. Kalau kami menggunakan komposisi tetap dan tidak ada perubahan pola bermain, tentu permainan kami akan sangat mudah dibaca lawan. Apalagi kalau melihat kondisi sekarang seperti ini,” papar Ruddy, Minggu (21/8). Kendati sudah memberi ultimatum akan merombak tim, manajemen sebenarnya berpikir lebih dari sekali dua kali sebelum memutuskan membongkar komposisi yang ada saat ini. “Permasalahannya, kalau kami tidak mendapatkan pemain yang lebih baik dan performa tim malah jeblok di putaran kedua, tentu kami akan dihujat habis-habisan,” lanjut Ruddy. Sebelumnya, Manajemen Arema Cronus sudah mengancam akan meng-

Knicks Incar Bosh MIAMI – Tidak banyak beraksi musim lalu nyatanya tak membuat nama Chris Bosh meredup. Salah satu pemain veteran di NBA tersebut nyatanya masih diminati. Salah satu yang menyatakan ingin memboyong sang pemain adalah New York Knicks. Tim yang bermarkas di Madison Square Garden tersebut memang tengah membutuhkan tenaga tambahan di posisi big man. Bosh yang memiliki segudang pengalaman dinilai merupakan pilhan yang cocok. Seperti yang dikutip dari Inquistr, Minggu (21/8), peluang untuk bisa merekrut pemain berusia 32 tahun tersebut cukup terbuka. Bahkan Presiden Knicks, Phil Jackson, juga dikabarkan memang tertarik untuk merekrut Bosh. Namun satu hal yang jadi perhatian adalah kondisi kesehatan Bosh yang dalam waktu dua tahun terakhir menurun. Bosh di diagnosa mengidap pembekuan darah yang berada di betis dan paruparunya. (jpnn/tom)

BerPeNGaLaMaN: Chris Bosh.

MALANG E SPRES

PerSija

evaluasi dan menghentikan kontrak pemain asing yang tak kunjung bersinar. Para legiun impor tersebut diberi kesempatan menunjukkan peran signifikan sampai akhir putaran pertama. Bila tak ada perbaikan, kontrak mereka bakal dihentikan. “Sebelumnya kami akan melakukan diskusi lebih dulu dengan jajaran pelatih bagaimana baiknya dan siapa yang bakal direkrut. Karena sejauh ini sudah banyak sekali nama-nama pemain yang diajukan oleh agen kepada saya,” beber Ruddy yang memastikan tambahan striker dan playmaker impor jadi atensi utama. Dengan demikian, sinyal Arema bakal mendepak Gustavo Giron Marulanda dan Srdan Lopicic semakin kuat, menilik Giron yang berposisi sebagai striker dan Lopicic yang seorang playmaker. Giron memang belakangan ini dinilai performanya kurang memuaskan, sementara Lopicic menderita cedera yang memaksanya harus absen cukup lama. Kabarnya, salah satu pemain asing anyar yang akan didatangkan adalah mantan gelandang Persela Lamongan, Balsa Bozovic. Arema memang sedang memburu pemain yang memiliki pengalaman bermain di Indonesia. Termasuk mantan gelandang asing andalan mereka, Gustavo Lopez, yang kini membela klub Malaysia, Terengganu FA. “Coba saja lihat nanti yang datang siapa ke Malang. Minggu ini mungkin akan merapat karena kami juga ingin dia segera tune in,” beber Rudy, sembari berteka-teki. “Siapa yang tidak ingin Gustavo? Tetapi saat ini dia kabarnya masih menjalani penyembuhan akibat cedera, dan masih terikat kontrak dengan klub Malaysia. Kalau harganya sedikit turun untuk musim depan, bolehlah dia menjadi bagian dari tim ini,” tandas pria yang sebelumnya menggeluti bisnis travel ini. Sementara itu, head coach Arema Milomir Seslija tak mau berkomentar

0 V 1

memaksimalkan hasil di laga-laga di depan mata. “Masalah terbesar kami adalah kondisi pemain. Pemain bukan robot, sekarang ada sisi kejenuhan dan itu akan diperbaiki,” lugasnya. (tom)

raWaN DePaK: Gustavo Giron Marulanda menjadi salah satu pemain asing arema yang statusnya paling rawan dicoret usai putaran pertama. Performa Giron saat diturunkan lawan PBFC (20/8) juga masih jauh dari ekspektasi.

PSM

BariTO

3 V 1

PerSiBa

Harapan Baru Laskar Antasari

PeMBeDa: Winger PSM, Maldini Pali (kanan) mencoba berkelit dari hadangan pemain Persija. Mantan penggawa Timnas U-19 itu mencetak gol tunggal yang memastikan kemenangan timnya di Stadion Manahan Solo, sore kemarin.

Macan Kemayoran Babak Belur SOLO- Dewi Fortuna tak kunjung menaungi Persija Jakarta. Buktinya, keberuntungan masih saja jauh-jauh dari tim ibukota. Teranyar, tim berjuluk Macan Kemayoran harus menanggung malu ketika kalah 0-1 dari PSM Makassar dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/8) petang. Kekalahan itu semakin menambah panjang daftar minor Bambang Pamungkas dkk. Di mana mereka belum pernah menang dalam sembilan laga terakhir. Hal ini diakui pelatih caretaker Persija, Jan Saragih cukup memengaruhi mental para pemainnya. “Kami harus keluar dari tekanan psikologis ini. Tapi perkembangan yang ditunjukkan pemain sudah bagus. Na-

banyak tentang wacana perombakan timnya. Ia memilih berkonsentrasi

mun memang, poin penuh masih belum bisa kami dapatkan dan ini tidak mudah. Kami ciptakan banyak peluang, tapi belum bisa menghancurkan tembok lawan untuk dapat menang,” kata Jan usai laga. Adalah gol tunggal Maldini Pali yang kemarin memastikan Juku Eja bisa pulang dengan kepala tegak ke Makassar. “Ini adalah hasil kerja keras kami. Ini gol pertama saya di ISC,” kata Maldini bangga. Kemenangan ini membuat PSM berada di posisi ke-11 klasemen sementara TSC 2016. Tim Juku Eja telah mengoleksi 20 poin dari 16 pertandingan yang sudah dilalui. Sebaliknya, Persija makin terpuruk di peringkat ke-16 dengan raihan 14 angka dari jumlah laga yang sama. (jpnn/tom)

BANJARMASIN- Barito Putera sukses mengakhiri masa paceklik kemenangan. Sejak menang besar 5-1 atas Perseru Serui pada 1 Juli lalu, baru pekan ke-16 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo, Minggu (21/8), Laskar Antasari bisa menikmati kembali manisnya raihan poin penuh. Tak tanggung-tanggung, Adam Alis Setyano dkk menundukkan Persiba Balikpapan 3-1 dalam duel di Stadion 17 Mei Banjarmasin. Yang menarik, tuan rumah harus kecolongan lebih dulu di babak pertama lewat Heri Susanto. Baru babak berikutnya mereka bangkit dengan balasan tiga butir gol lewat Yongky Aribowo, Mamadou Alhadji dan Rizkt Rizaldi Pora. “Ditambah motivasi dan semangat perjuangan, membuat kami bisa menang,” ujar pelatih Barito, Mundari

Karya, usai pertandingan. Menurut Mundari, setidaknya sukses ini memberi harapan baru kebangkitan timnya memasuki putaran kedua mendatang. “Kami akan merombak materi pemain. Kami sudah datangkan gelandang asal Korsel Lim Jun-sik. Berikutnya akan datang lagi pemain asing dan lokal untuk memperkuat tim ini,” tegasnya. Dengan hasil ini, Barito Putera berada di peringkat ke-16 klasemen sementara TSC 2016. Sementara Persiba masih bercokol di posisi ke-12 dengan 19 poin. “Para pemain bermain stabil di di babak pertama. Tapi setelah kehilangan Ledi Utomo di awal babak kedua, ada gangguan dan strategi tidak jalan,” sambung head coach Persiba, Jaino Matos mengomentari kekalahan tim besutannya. (jpnn/tom)

SeNGiT: Total empat gol tercipta dalam duel Barito kontra Persiba di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (21/8) sore.

Semarak Lomba Kemerdekaan ala MILS

Wajib Pakai Sepatu Roda, Lomba Makan Kerupuk pun Jadi Susah IST/MALANG EKSPRES

BerSeMaNGaT: Para atlet MiLS beradu ketangkasan dalam permainan Hoki in Line Skate di Lapangan rampal, Minggu (21/8) sore.

SEMANGAT kemerdekaan menjalar kepada atlet-atlet sepatu roda Kota Malang. Tak mau ketinggalan menyemarakkan peringatan HUT ke-71 Proklamasi Kemerdekaan RI, puluhan atlet yang tergabung dalam klub Malang In Line Skate (MILS) seru-seruan mengikuti lomba bertema ‘Agustusan’ yang digelar di Lapangan Rampal, Minggu (21/8) sore. Namanya juga digelar klub sepatu roda, maka tak heran dalam lomba itu semua peserta wajib menggunakan sepatu roda, termasuk ketika mengikuti lomba makan kerupuk sekalipun. Bahkan sampai ada atlet

cilik yang menangis lantaran kesulitan memakan kerupuk sembari mengendalikan sepatu rodanya. Para penonton, termasuk para wali atlet pun malah jadi tertawa dibuatnya. “Ini sekaligus untuk refreshing. Sekitar 60 atlet turun dalam perlombaan yang kami desain agar semakin akrab dan seru,” terang pelatih MILS, Yuhartono di selasela perlombaan, kemarin. Paling tidak, suasana tersebut bisa menyegarkan atlet usai berlaga di Solo beberapa waktu lalu. “Selain itu, juga bisa digunakan untuk latihan ketangkasan dengan cara unik,” timpalnya. Sore kemarin, lomba menggiring puck, sebutan bola dalam

hoki, menjadi even oembuka. Para atlet dari usia pemula dan remaja berlomba-lomba menggiring puck ke garis finis. Setelah lomba menggiring puck, para atlet usia remaja memainkan hoki in line skate yang sedang populer di Jakarta. “Tapi, bukan cuma atlet saja yang ikut lomba. Bapak-bapak dan ibu-ibu wali atlet dan tim pelatih juga ambil bagian,” sambung Yuhartono. Para bapak, berlomba main bola, namun memakai daster yang berisi balon-balon. Sedangkan, ibu-ibu harus kompak menggerakkan kakinya lewat lomba terompah raksasa. “Selain memeriahkan HUT ke71 Republik Indonesia, kami juga

ingin mempererat silaturahmi dan komunikasi. Suasana keakraban seperti ini sulit tergantikan,” kata asisten pelatih MILS, Abdurahman. Apresiasi juga ditunjukkan para atlet MILS. Salah satunya Aninda Rizka yang merupakan atlet speed D. “Semua permainan yang dilombakan mengasah keterampilan kami.Seperti pertandingan hoki tadi (kemarin, Red), kami harus pandai-pandai mengasah strategi,” tutur gadis yang tercatat sebagai siswi kelas IX SMP Negeri 23 Malang itu. “Senang sekali rasanya, jadi tidak terasa capek,” timpal Ayu Putri Syahrani, atlet MILS asal Kota Batu. (tom)


X

Soccer

MALANG E SPRES (Brasil menang adu penalti 5-4)

BRasil

1 V 1

JERman

Akhir Puasa Samba

11 Senin, 22 Agustus 2016

Tetap Ganas Tanpa Neymar Turan Pelengkap Sepadan

RIO DE JANEIRO- Brasil akhirnya meraih medali emas cabang sepakbola putra Olimpiade 2016. Kesuksesan itu menjadi jawaban untuk kritik yang sempat mereka dapat di awal turnamen. Tim Samba merebut medali emas usai mengalahkan Jerman di babak final. Dalam pertandingan di Stadion Maracana, Minggu (21/8) dini hari WIB, Brasil menang 5-4 lewat adu penalti usai bermain imbang 1-1 sampai babak perpanjangan waktu. Sebelum akhirnya meraih emas, tuan rumah sempat mendapat sorotan tajam. Tampil di hadapan publik sendiri, Neymar dkk justru memulai dengan tidak meyakinkan setelah diimbangi Afrika Selatan dan Irak di dua laga pertama dengan skor 0-0. “Kemarin kami dikritik. Kini kami sudah menjawabnya dengan sepakbola yang bagus,” ujar Neymar seperti dikutip dari Reuters. Ini merupakan emas pertama bagi Brasil di ajang Olimpiade dari cabang sepakbola putra. Sebelumnya, mereka tiga kali menembus final (1984, 1988, 2012) tapi selalu menjadi runner-up. “Kami punya pemain yang sangat berdedikasi, profesional dan dengan teknik yang hebat. Saya akan pergi dengan sensasi telah menuntaskan tugas,” sahut pelatih Brasil, Rogerio Micale. (jpnn/tom)

BARCELONA- Start gemilang ditorehkan BarcelonadipekanpembukaLaLiga2016/17. Sang juara bertahan mengawali musim baru Liga Spanyol dengan kemenangan meyakinkan 6-2 atas Real Betis, pada laga yang tuntas di Camp Nou, Minggu (21/8) dini hari WIB. Tanpa kehadiran Neymar, ketajaman lini serang El Barca sama sekali tak tereduksi. Lionel Messi dan Luis Suarez tetap tajam, sementara Arda Turan mampu menutup celah yang ditinggalkan Neymar sekaligus menjadi pelengkap yang sepadan bagi trisula ‘MSN’. Terbukti, Suarez mencetak hat-trick di laga ini, diikuti dua gol dari Messi dan satu gol dari Turan. Sementara dua gol Betis diborong oleh Ruben Castro. Dua gol inilah yang bisa dibilang menjadi noda dalam start oke Blaugrana. Untuk Suarez, tiga golnya itu niscaya jadi momentum bagus untuk melanjutkan ketajamannya dari musim kemarin. Jika dirunutkan, pada enam penampilan terakhirnya di La Liga, bomber internasional Uruguay itu sudah membikin total 17 gol. Tapi bagi Suarez pribadi, justru Messi yang sepatutnya mendapatkan perhatian dan pujian dalam start bagus Barca ini. Meski cuma mencetak dua gol, penampilan bintang

6

BaRCElOna Turan 6’, Messi 37’, 57’, Suarez 42’, 56’, 82’

2

REal BETis Castro 21’, 84’

dUET maUT: lionel messi (kanan) dan luis suarez merayakan gol ke gawang Real Betis. Keduanya berkontribusi penuh atas kemenangan telak El Barca di Camp nou, dini hari kemarin.

Argentina itu dinilai yang paling menonjol. Maklum, Messi turut mencatatkan satu assist untuk gol Suarez. Dia juga yang mengkreasi sejumlah peluang bagus Barca, termasuk operannya ke Jordi Alba yang diteruskan dengan umpan untuk Arda untuk dijadikan gol pembuka. Secara keseluruhan, Messi memang jadi pemain paling mengancam. Dia tercatat oleh whoscored melepaskan 12 percobaan dengan lima di antaranya tepat sasaran dan satu lainnya membentur mistar gawang. Pemain 29 tahun itu juga menciptakan enam umpan kunci. Sebagai perbandingan, Suarez punya lima upaya dengan tiga darinya mengarah ke gawang dan satu umpan kunci. “Leo sudah memulai musim seperti makhluk buas dan dia merupakan pemain terbaik dunia. Yang bisa Anda lakukan adalah menyerah pada sepasang kakinya dan menikmatinya,” ujar striker berjuluj El Pistolero itu dikutip Soccerway. Pujian juga dilontarkan entrenador Los Cules, Luis Enrique. “Permainan Messi tadi ada di level yang luar biasa, seperti biasanya,” tutur sang pelatih bangga. (jpnn/tom)

Selangkah Lagi Bravo ke City misi TUnTas: Para pemain Brasil merayakan keberhasilan meraih medali emas Olimpiade di hadapan publik sendiri.

ROma

4 V 0

UdinEsE

Pesta di Olimpico, Modal Jamu Porto ROMA- AS Roma mengawali Serie A 2016/17 dengan kemenangan telak atas Udinese. Hasil itu jadi modal positif bagi Il Lupi untuk melawan Porto di laga leg kedua play-off Liga Champions. Dalam pertandingan giornata pertama di Stadion Olimpico, Sabtu (20/8) malam WIB, Roma menang 4-0 atas Udinese. Gol-gol Roma diciptakan oleh Diego Perotti (dua gol), Edin Dzeko, dan Mohamed Salah. Kemenangan tersebut tak cuma memberi Roma start sempurna di Serie A. Hasil itu juga disebut Perotti menyuntikkan rasa percaya diri kepada timnya jelang laga kontra Porto, Rabu (24/8) dini hari WIB. “Selalu penting untuk memulai dengan kemenangan dan sekarang kami punya kepercayaan diri untuk menghadapi Porto,” ujar Perotti kepadaMediaset Premium seperti dikutip dari Foobtall Italia. Di leg pertama yang digelar di kandang Porto tengah pekan lalu, Roma meraih hasil imbang 1-1. (jpnn/tom)

X-Corner Bruna Marquezine

Rayakan dengan Mantan

SUKSES merengkuh medali emas Olimpiade langsung disambut sukacita segenap awak tim sepakbola putra Brasil, tak terkecuali sang kapten, Neymar Jr. Selain mencetak gol indah melalui tendangan bebas pada menit ke-27, penyerang milik FC Barcelona itu juga menjadi penentu kemenangan Brasil dalam adu penalti setelah berhasil menyelesaikan tugasnya sebagai algojo terakhir. Usai memastikan timnya jadi juara, pemain berusia 24 tahun itu terlihat berlari ke tribun penonton dan menemui salah satu wanita. Ternyata, wanita itu merupakan mantan kekasihnya, Bruna Marquezine. (jpnn/tom)

KUBU Barcelona mengungkapkan sudah ada kesepakatan awal dengan Manchester City untuk transfer Claudio Bravo. Kemungkinan besar akan ada perkembangan di pekan ini. Nama Bravo sudah dikaitkan dengan City dalam beberapa pekan belakangan ini. Isunya kian santer setelah manajer City, Pep Guardiola yang juga eks pelatih Barca, membangkucadangkan Joe Hart yang sudah tujuh musim terakhir jadi kiper nomor satu di tim. Dari tiga laga yang sudah dila-

koni City, Pep sudah selalu memasang Willy Caballero di bawah mistar gawang. Hart diyakini tak cocok dengan gaya Pep yang ingin punya kiper yang mampu banyak terlibat membangun permainan, bukan sekadar menghentikan peluang lawan. Isu transfer itu pada prosesnya menemui kejelasan usai Direktur Olahraga Barca Robert Fernandez mengonfirmasi sudah ada kesepakatan awal dengan City. Transfer kiper 33 tahun itu diharapkan akan mengalami perkemba ngan

JUVEnTUs

2 V 1

dalam sepekan ke depan. “Kami memperkirakan adanya perkembangan pada pekan ini. Kami sudah mencoba untuk memperpanjang kesepakatan dengan Bravo untuk beberapa waktu, tapi sebuah tawaran datang dan dia sangat ingin mempertimbangkannya,” ungkap Fernandez seperti dikutip situs resmi Barca. Bravo bergabung Barca pada awal musim 2014/15

isYaRaT PERPisaHan: Claudio Bravo diyakini sedang dalam proses kepindahan menuju manchester City.

FiOREnTina

Debut Sempurna El Pipita TURIN - Gonzalo Higuain tak butuh waktu lama untuk mencuri hati tifosi Juventus. Pada pertandingan resmi pertamanya dalam kostum Bianconeri, pemain berjuluk El Pipita itu langsung jadi pahlawan. Higuain asalah pemain termahal dalam sejarah Juventus dan Serie A. Striker asal Argentina itu pindah dari Napoli dengan nilai transfer 90 juta Euro (sekitar Rp 1,3 Triliun). Dengan harga semahal itu, wajar kalau kedatangan Higuain di Juventus diiringi ekspektasi besar. Dia diharapkan bisa menjadi mesin gol Juve dan mengantarkan La Vecchia Signora memenuhi ambisi besarnya, yakni menjuarai Liga Champions. Higuain bergabung dengan latihan pramusim Juventus dalam kondisi yang tak ideal. Dia sempat dianggap kegemukan. Hal itulah yang membuat pelatih Massimiliano Allegri tak memasangnya sebagai starter pada pertandingan pertama Serie A melawan Fiorentina di Juventus Stadium, Minggu (21/8) dini hari WIB, dan menduet-

PEnEnTU KEmEnanGan: Gonzalo Higuain melakukan selebrasi usai menjebol gawang Fiorentina pada menit ke-75. kan Paulo Dybala-Mario Mandzukic di awal laga. Allegri baru menurunkan Higuain pada babak kedua, tepatnya menit ke-66 untuk menggantikan Mandzukic. Tak lama setelah Higuain masuk, Fiorentina menyamakan skor melalui sundulan Nikola Kalinic setelah sebelumnya Juve unggul lewat gol Sami Khedira. Namun, kedudukan imbang 1-1 tak bertahan lama. Higuain membawa Juve memimpin 2-1 setelah sontekannya dari jarak dekat pada menit ke-75 merobek

lalu. Dalam dua musim, dia sudah menjadi pilihan utama untuk partai-partai liga, sementara Marc-Andre ter Stegen jadi pilihan pertama untuk Liga Champions dan kompetisi lainnya. Bersama tim asal Catalan itu, Bravo memenangi total delapan gelar. Diantaranya dua titel liga, dua titel Copa del Rey dan satu trofi Liga Champions. (jpnn/tom)

gawang Fiorentina. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai. Juventus pun mengawali musim dengan poin penuh. “Saya sangat senang untuk debut saya, kemenangan, dan gol,” ujar Higuain kepada Mediaset Premium. “Saya berharap bisa membalas dukungan suporter dengan banyak gol. Saya ingin memenangi sebanyak mungkin gelar, tapi kami baru di awal. Saya mendedikasikan gol ini untuk semua orang yang percaya kepada saya,” kata pesepakbola berusia 28 tahun itu. (jpnn/tom)

Bawa Pulang Cuadrado, Lepas Zaza JUVENTUS optimistis akan bisa memboyong kembali Juan Cuadrado dari Chelsea. Bianconeri juga siap melepas Simone Zaza dan mencarikan klub baru untuknya. Cuadrado cukup sukses saat dipinjam Juve dari Chelsea pada musim lalu. Pemain sayap asal Kolombia itu mencetak lima gol dan delapan assist dalam 40 pertandingan bersama ‘Si Nyonya Tua’. Sebagai pemain pinjaman, Cuadrado pun kembali ke Chelsea, yang sekarang ditangani mantan pelatih Juve Antonio Conte, pada musim panas ini. Namun, Conte sama sekali tak memainkannya pada dua pertandingan pertama The Blues di Premier League musim ini. Hal tersebut memicu spekulasi Cuadrado tak masuk ke

dalam rencana Conte. Juventus pun tengah berupaya untuk membawa kembali si pemain ke Turin, kabarnya dengan status pinjaman lagi. “Saya berharap dalam beberapa hari ke depan kami bisa menuntaskan kesepakatan Cuadrado,” ujar Direktur Umum Juventus, Giuseppe Marotta, kepada Mediaset Premium. Terkait Zaza, Marotta menyatakan bahwa Juve siap untuk melepas penyerang 25 tahun itu. Zaza sempat dilirik Wolfsburg, tapi klub Jerman itu baru-baru ini telah mendapatkan Mario Gomez. “Kami sudah bicara dengan Zaza. Transfer bukanlah sebuah hukuman, tapi dia pastinya akan mendapatkan ruang yang lebih besar di tempat lain,” tuturnya. (jpnn/tom)

daTanG dan PERGi: manajemen Juve tengah berusaha meminjam kembali Juan Cuadrado (kiri) dari Chelsea, sementara simone Zaza bakal dilego.

Pekan ke-2 Premier League 2016/17

Klaim Penalti Dicueki, Leicester City Gigit Jari TaK disEmPRiT: ahmed musa terpelanting di kotak penalti arsenal setelah diterjang Hector Bellerin. musa langsung bereaksi, namun wasit menganggap insiden itu bukan sebuah pelanggaran.

ANDAI wasit Mark Clattenburg memberi dua penalti kepada Leicester City, bisa jadi laga antara sang juara bertahan Premier League itu kontra Arsenal di King Power Stadium kemarin tak akan berakhir imbang tanpa gol. Paling tidak, tuan rumah berjuluk The Foxes bisa membalas dendam atas dua kekalahan menyakitkan mereka dari The Gunners musim lalu. Leicester harus puas dengan skor imbang tanpa gol lawan Arsenal setelah kedua tim sama-sama tanpa gol saat peluit akhir berbunyi di King Power Stadium, Minggu (21/8) dini hari WIB. Pun begitu, para pemain The Foxes setidaknya sempat membuat dua klaim penalti--setelah Ahmed Musa dan Danny Drinkwater ter-

jatuh di kotak penalti The Gunners, yang tak dikabulkan wasit Mark Clattenburg. Mengenai hal tersebut, manajer Leicester, Claudio Ranieri memilih untuk tidak membahasnya. Ia lebih suka membahas hal-hal lain, semisal clean sheet tim besutannya setelah pekan lalu kebobolan dua

gol dalam kekalahan 1-2 di markas Hull City. “Penalti lahir ketika wasit meniup peluitnya. Saya pikir pertandingannya berjalan bagus. Mereka banyak membuat penguasaan bola, tapi kami membuat peluang-peluang bersih. Mereka berbahaya, tapi tidak lewat peluang-peluang bersih. Saya amat

bangga dengan para pemain saya karena mereka bertarung sedemikian oke,” ucap Ranieri kepada BT Sport. “Saya tak mau bicara lebih lanjut mengenai keputusan-keputusan (wasit). Kesalahan bisa dibuat manajer, wasit, para pemain. Yang penting adalah kami membuat clean sheet,” lanjut pelatih asal Italia itu,

Aksi senada juga dilakukan manajer Arsenal, Arsene Wenger. “Saya harus melihatnya lagi dalam gerak lambat (tapi) saat turun minum Petr Cech bilang ke saya bahwa yang pertama (terhadap Drinkwater) bukanlah penalti. Yang lain pada Musa, saya harus melihatnya lagi,” kata Wenger kepada BBC. Bicara kepada BT Sport, Wenger kembali menegaskan harus melihat ulang video pertandingan terkait klaim penalti dari Drinkwater dalam perebutam bola dengan Laurent Koscielny. Tapi untuk insiden Musa saat berduel dengan Hector Bellerin, ia berkomentar sedikit berbeda. “Leicester pandai memprovokasi di kotak penalti, tahun lalu mereka mendapatkan sedemikian banyak penalti,” sebut pria Prancis itu. (jpnn/tom)

Hasil lain Burnley 0 vs 2 Liverpool Man United 2 vs 0 Southampton Stoke 1 vs 4 Man City Swansea 0 vs 2 Hull City Tottenham 1 vs 0 Crystal Palace Watford 1 vs 2 Chelsea West Brom 1 vs 2 Everton


Langganan

Rp 75.000/bln Info Hubungi: 085233360500 Harga Rp 2800,-

BROMO E SPRES

Senin, 22 Agustus 2016

KORAN MASA KINI

Telp.(0341) 726999

Lima Sekolah Jadi Sekolah Rujukan SDN Kiduldalem I SMPN 2 Pandaan SMKN I Bangil SMKN I Purwosari dan SMAN I Pandaan PASURUAN - Sebanyak lima sekolah di Kabupaten Pasuruan ditunjuk oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebagai sekolah rujukan. Kelima sekolah tersebut adalah SDN Kiduldalem I, SMPN 2 Pandaan, SMKN I Bangil, SMKN I Purwosari, dan SMAN I Pandaan. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan Iswahyudi mengatakan, sekolah rujukan adalah sekolah bermodel lembaga pendidikan yang unggul dalam prestasi akademik dan berkarakter kuat. Sekolah tersebut juga merupakan kerjasama antara Kemendikbud dengan Dispendik Jatim. Dengan kata lain menjadi percontohan bagi sekolah-sekolah lain yang ingin maju seperti sekolah rujukan. “Banyak sekolah-sekolah yang mentasbihkan diri sebagai sekolah unggulan. Tapi tidak disertai dengan sarana prasarana dan SDM yang mumpuni. Maka dari itu, pemerintah pusat membentuk sekolah-sekolah rujukan yang semuanya bisa dikatakan adalah sekolah unggulan,” kata Iswahyudi. Sebelum menjadi sekolah rujukan, Kemendikbud melalui Dinas Pendidikan masing-masing daerah sudah melakukan survey dan verifikasi terhadap sekolah-sekolah yang telah memenuhi persyaratan. Persyaratan tersebut di antaranya telah melaksanakan K13, berakreditasi A, ratarata nilai ujian nasional siswa di atas rata-rata nasional, telah melaksanakan ujian nasonal berbasis computer

Jl Raya Sawojajar Cluster Apple 1-9 Malang

27 Agustus, Pemkab Target Cetak Rekor MURI Pawai Tumpeng Apel dan Tangki Wadah Susu PASURUAN - Memperingati hari jadi yang ke-1087, Pemkab Pasuruan akan menggelar pawai tumpeng buah apel dan tangki wadah susu. Selain untuk promosi mengenalkan potensi daerah, pawai yang akan diikuti ribuan peserta ini ditargetkan

untuk mencetak rekor MURI. Pawai akan dimulai sekitar pukul 07.00 dengan start di Desa Wonosari dan finish di lapangan Tutur. Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf mengatakan, pawai ini akan dikemas dalam even Festival Nongkojajar 2016, yang digelar pada 27 Agustus mendatang. “Pawai tersebut nantinya akan diikuti oleh 1.087 warga yang membawa tumpeng buah apel

dan 1.087 warga membawa tangki wadah susu. Di belakangnya nanti ada rombongan jalan sehat yang akan diikuti sekitar 8000 an orang,” kata Irsyad Minggu (21/8). Bupati yang akrab dipanggil Gus Irsyad tersebut mengatakan, pawai tersebut juga dimaksudkan untuk mencatatkan rekor MURI. “Pawai Tumpeng Apel dan Tangki Susu Terbanyak,” jelasnya. (bet/lim)

PERCONTOHAN: SMKN 1 Purwosari yang menjadi salah satu sekolah rujukan di wilayah Kabupaten Pasuruan. (UNBK), nilai Uji Kompetensi Guru (UKG) di atas rata-rata, sarana prasarana sekolah yang memadai, prestasi peserta didik di bidang akademik maupun non akademik, hingga 8 standar nasional pendidikan yang harus dimiliki oleh sekolah. “Sekolah rujukan atau sekolah percontohan bukan sekolah mahal, meskipun ada tarikan atau biayabiaya lain yang dikenakan kepada siswa. Dan itu telah melalui kesepakatan dan komunikasi dengan wali murid. Bukan sekolah yang mendiskriminasikan sekolah lain, melainkan menjadi rujukan atau percontohan bagi sekolah lain,” imbuhnya. Lebih lanjut Iswahyudi menambahkan, untuk mendukung sekolahsekolah rujukan, pemerintah telah menyiapkan anggaran khusus. Baik dari Propinsi maupun APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara). Hanya saja jumlah anggaran masingmasing tingkatan sekolah berbeda. Mulai dari Rp 30 Juta hingga Rp 1 Miliar. “Contohnya saja SMKN I Bangil yang mendapat bantuan Rp 1 Miliar untuk pembangunan gedung maupun

E SPRESI

pengembangan sarana prasarana yang mendukung sekolah kejuruan itu sendiri. Sekolah rujukan bukan hanya bermanfaat bagi warga di sekolah tersebut, melainkan memberikan pelayanan kepada sekolah lain hingga masyarakat sekitar,” terangnya. Mohamad Supandri Kepala SMKN I Bangil mengungkapkan, bantuan Rp 1 Miliar dipergunakan untuk pembangunan dua gedung ruang praktik untuk kelas Megatronika, Listrik, Teknik Komputer Jaringan (TKJ) dan MM, serta pembelian alat-alat yang bersifat urgensi. Seperti lima unit genset dan peralatan sekolah penting lainnya. “Ada banyak kewajiban yang harus kami laksanakan. Utamanya memberikan pelayanan kepada sekolah lain dan masyarakat. Contoh sederhana adalah adanya Job Matching, di mana kami mengadakan bursa kerja yang dibuka bagi semua lulusan SMK di Kabupaten Pasuruan. Dilaksanakan di sekolah dan sekolah yang bertanggung jawab secara keseluruhan. Kalau ke masyarakat, kita membuka kursus menjahit, komputer dan beberapa kegiatan lainnya,” jelasnya. (bet/lim)

ROBERT ARDIAN/MALANG EKSPRES

PANEN: Musim kemarau basah membuat panen padi terus bisa dilakukan petani.

Beras Aman hingga Februari 2017

PASURUAN - Penyerapan gabah petani oleh Bulog Sub Divre Malang Jawa Timur melambung tajam, bahkan melebihi target yang ditetapkan pada 2016 ini. Besarnya serapan gabah ini seiring dengan musim kemarau basah yang membuat areal luasan tanam padi bertambah. “Serapan gabah sudah melebihi target. 123 persen atau setara gabah kering panen (GKP) sebanyak 87.000 ton. Karena panenan terus berlangsung dan kami pun juga masih tetap menyerap gabah dari petani,” kata Kepala Sub Divre Malang, M Arsad, Jum'at (19/8) lalu.

Selain masih terus menyerap gabah dari petani, Bulog Sub-Divre Malang juga memiliki stok atau persedian beras sebanyak 35.000 ton. Persediaan itu ditempatkan di dua gudang di Pasuruan dan dua gudang di Malang yang mampu menyimpan beras hingga 75.000 ton. “Dengan persediaan beras sebanyak 35.000 ton itu, kebutuhan pangan aman hingga Februari 2017 mendatang. Padahal masih ada gabah hasil serapan yang juga akan digiling. Kebutuhan beras aman hingga lebih dari setahun mendatang,” terang Arsad lagi. Bulog Sub-Divre Pasuruan Ma-

Rubrik Ekspresi memuat kegiatan seminar, pernikahan, launching produk, ulang tahun, peresmian dan lain-lain

lang memiliki empat gudang di Kota dan Kabupaten Pasuruan serta Kota dan Kabupaten Malang. Pengadaan beras tersebut sebagian besar didapatkan dari para petani di Kabupaten Pasuruan. Pada 2016 ini, keempat gudang itu ditargetkan mengisi cadangannya hingga 70.000 ton beras. Meski gabah sudah melebihi target, Bulog sub-Divre Malang tetap akan menyerap hasil panen padi para petani. Penyerapan panenan petani tersebut merupakan bagian dari program Sergap (Serapan Gabah Petani), kerjasama Bulog,TNI dan Kementerian Pertanian RI. (bet/lim) Hubungi:

Sinyo

08125271377

Meriah, Kirab Sepeda Onthel Merah Putih Sekota – Kabupaten Pasuruan Digelar Komunitas Onthel Masyarakat Pasuruan Kota (KOMPAK)

PASURUAN – Menyemarakkan peringatan HUT ke 71 RI, Komunitas Onthel Masyarakat Pasuruan Kota (KOMPAK) yang tergabung dalam Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) menggelar kirab sepeda onthel merah-putih sekota dan Kabupaten Pasuruan, Minggu (21/8) pagi. Diikuti oleh ratusan peserta, baik tua dan

muda, dan dari berbagai macam kalangan profesi, para pencinta dan penghobi sepeda onthel kuno tersebut menyusuri sejumlah jalan-jalan protokol di Kota Pasuruan, yang dimulai dari GOR Kota Pasuruan. Dilepas oleh pembina KOMPAK dan KOSTI H. Achmad Ansori, ratusan peserta kirab onthel Merah-Putih pun berangkat dengan tertib. "Kami mengadakan kegiatan ini untuk memperingati HUT ke 71 Kemerdekaan RI. Dan juga untuk mengenalkan dan melestarikan

PEMBINA: H. Achmad Anshori Pembina KOMPAK dan KOSTI

sepeda onthel kuno kepada masyarakat Kota Pasuruan. Selain itu, dengan "ngontel" kita juga sehat karena berolahraga. Sekalian mengenalkan Kota Pasuruan kepada para peserta kirab," ujar H. Achmad Ansori. Dengan memakai pakaian serta atribut ala pejuang maupun warga tempo dulu, masyarakat pun antusias menyambut para peserta kirab onthel tersebut. Para peserta kirab pun mantap dengan sepeda onthel kesayangannya masing-masing menyusuri jalanan Kota Pasuruan. (bet/lim)

SIAP NgONTEl: Ketua KOMPAK Isworo (kiri) dan pembina KOMPAK dan KOSTI H. Achmad Anshori (tengah)

SEMANgAT: Peserta melintasi jalan Niaga.

START: H. Achmad Anshori Pembina KOMPAK dan KOSTI memberangkatkan peserta kirab sepeda onthel Merah Putih.

FOTO-FOTO DAN TEKS: ROBERT ARDIAN/MALANG EKSPRES

Malang Ekspres

@MalangEkspres

SEMANgAT: Peserta melintasi jalan Pahlawan.

ANTUSIAS: Kapten Indar (kiri) saat ngonthel bareng-bareng.

KOMPAK: Para peserta siap kirab sepeda onthel merah-putih saat foto bareng bersama komunitasnya.

redaksi.malangekspres@gmail.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.