20 sabtu 07 2013 metro siantar

Page 1

SABTU, 20 JULI 2013

Edisi 101 Tahun XI

Kredit Perbankan Tumbuh Signifikan SIANTAR- Kredit perbankan di Kota Siantar mengalami pertumbuhan signifikan. Pertumbuhan perkreditan modal kerja

mencapai Rp6,8 triliun atau 47,77 persen. Kemudian untuk kredit konsumsi sebesar Rp5 triliun atau 35,42 persen dan

kredit investasi sebesar Rp2,4 triliun atau 17,04 persen. Penjabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Siantar Mikael

Budisatrio Jumat (19/7), mengatakan, jumlah tersebut menunjukkan bahwa ekonomi di Siantar memiliki kenaikan.

Dia menerangkan, perkreditan modal kerja ialah kredit ) Baca Kredit ...Hal 2

Bunuh Diri, Lompat ke Rel Saat KA Melintas

PENYAKIT PARU TAK KUNJUNG SEMBUH “Amang tahe Bapa Heri, tegama ho puang. Nga hudok, holan au ma mancari, molo sait mi malum do (Tega kali kau Pak Heri, sudah kubilang aku aja yang bekerja. Kalau sakitmu itu sembuhnya,”

SIANTAR- Marihot Situmeang (51), warga Jalan Siatas Barita, mengakhiri hidupnya dengan melompat ke rel saat kereta api melintas di Jalan Lokomotif, persis di belakang Pasar Horas, Jumat (19/7), sekitar pukul 18.15 WIB.

TERIAK MARINI SIAGIAN

) Baca Bunuh Diri...Hal 2

Ramadan Tahun 1434 H/2013 M Kota Pematangsiantar 11 RAMADAN/SABTU 20 JULI 2013

Zuhur 12.32

Asar 15.56

Maghrib Isya 18.40 19.54

12 RAMADAN/MINGGU 21 JULI 2013

Imsak 04.51

Subuh 05.01

Keutamaan Ramadan

PADA Hari Kesebelas, Allah Azza wa Jalla mencatat untuk kalian pahala seperti pahala empat kali orang yang haji dan umrah, setiap yang haji bersama seorang Nabi, dan setiap yang umrah bersama orang yang benar dan yang syahid.

FOTO: DARWIS DAMANIK

HISTERIS- Mariani Siagian histeris melihat jasad suaminya yang terbaring di samping rel KA.

TERTANGKAP PESTA SABU

Tugas dan Posisi Kabin Didelegasikan ke Camat SIMALUNGUN- Badan Pemerintahan Masyarakat Nagori (BPMN) Kabupaten Simalungun langsung mengambil sikap pasca penangkapan Kabin Pasaribu (40), Pangulu Marihat

Marsada karena terkait kasus narkoba jenis sabu-sabu, Kamis (18/7) sore. Untuk sementara, jabatan pangulu didelegasikan ke Camat Dolok Panribuan. Demikian disampaikan Ke-

pala BPMN Simalungun Lurinim saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (19/7). Dia menjelaskan, jika ada pangulu ter ) Baca Tugas dan ...Hal 2

Dahlan Iskan Dapat Jersey dan Tanda Tangan Gerrard JAKARTA- Suasana meet and greet di Hotel Mulia Senayan Jakarta tak kalah heboh dibanding yang digelar di FX Lifestyle Senayan Jakarta. Jika di FX Senayan dihadiri empat pemain utama Liverpool, di Hotel Mulia diikuti 2 pemain yakni Steven Gerrard dan Glenn Johnson. Dua penggawa The Reds disambut dengan lagu You”ll Never Walk Alone, Jumat (19/7), pukul 14.00 WIB. Sayangnya, tak ada sepatah kata pun yang keluar dari mulut kedua bintang Anfield Stadium ) Baca Dahlan ...Hal 7

KURUN WAKTU EMPAT TAHUN

Lima Kambing Mata Satu Lahir FOTO: HENDRA EKA/JAWA POS

LAUNCHING- Menteri BUMN Dahlan Iskan (tengah) bersama pemain Liverpool, Steven Gerrard (3 dari kanan), Glenn Johnson (3 dari kiri), Dirut Garuda Indonesia (2 dari kiri).

SIANTAR- Kurun waktu empat tahun (2009-2013) sedikitnya limakambing mata satu lahir tanpa hidung (lihat grafis). Tahun 2009, warga Surabaya heboh melihat seekor kambing mata satu lahir. Kemudian heboh kambing mata satu kini ‘berpindah’ ke Kampung Korem, Simalungun.

Saat ini, tidak sedikit warga di Siantar-Simalungun ikut heboh mendengar kabar kambing mata satu lahir tanpa hidung di Kampung Korem. Setelah membaca berita di METRO SIANTAR, mereka yang penasaran langsung mendatangi kediaman Lilik ) Baca Lima ...Hal 7

DALAM PELIPUTAN, WARTAWAN METRO SIANTAR SELALU DIBEKALI IDENTITAS DIRI DAN TIDAK DIBENARKAN MEMINTA SERTA MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER. BILA ADA YANG MERASA DIRUGIKAN OLEH WARTAWAN METRO SIANTAR, DIMINTA UNTUK MELAPOR KE PIHAK BERWAJIB ATAU HUBUNGI 0622-7553998


SABTU

20 JULI 2013

SEJAK MENDEKAM DI LAPAS

Barita Doloksaribu Dijenguk Keluarga

FOTO: DARWIS DAMANIK

Jasad korban terbaring di sisi rel setelah ditabrak KA, Jumat (19/7).

BUNUH DIRI, LOMPAT KE REL SAAT KA MELINTAS Sambungan Halaman 1 Pengasong Koran ini diduga frustrasi karena penyakit parunya tak kunjung sembuh. Peristiwa itu sontak membuat heboh warga di sekitar Jalan Lokomotif, Kelurahan Melayu, Siantar Utara atau persis di belakang Gedung I Pasar Horas. Menurut informasi dihimpun di lokasi, peristiwa itu bermula ketika korban sedang duduk di pinggiran rel kereta api, tepat di belakang sebuah warung kosong. Melihat korban duduk di dekat rel, warga sekitar mengingatkannya sebab seperti biasa, kereta api penumpang jurusan Siantar-Medan, akan melintas sekitar pukul 18.15 WIB. Selang beberapa menit setelah diperingati, korban tetap saja duduk di belakang warung itu, sekira satu meter dari rel. Saat bersamaan, kereta api dengan enam gerbong datang dari arah Medan menuju stasiun Siantar tapi korban tetap berada di tempat semula. Di luar dugaan, saat kereta api melintas, korban malah melompat ke kolong kereta api. Melihat tindakan nekat korban warga sontak berteriak. “Iya bang, kami sudah memperingati bapak-bapak itu untuk tidak dekat rel karena kereta api akan lewat. Tapi dia tetap diam disitu, kami kira dia gembel. Begitu lewat kereta, langsung lompat dia ke kolong. Makanya pinggan dan perut korban terpisah terlindas kereta api,” kata Heri (40), saksi mata. Warga Kelurahan Melayu, Siantar Utara ini, menyebutkan, sudah melihat korban sejak dua hari terakhir. Dia sempat mengira korban tidak waras. Namun setelah sempat diperingati, korban sempat menjawab kepada warga agar tidak khawatir. Itu sebabnya warga tidak mengira jika korban senekat itu melompat ke kolong kereta api yang sedang melintas. “Kalau tau begitu (rencananya), ya nggak mungkinlah kami biarkan dia disitu.

Saat kami larang, dibilangnya nggak usah khawatir. Makanya kami tidak terlalu membujuk dia,” imbuh Heri. Amatan METRO, mayat korban yang belakangan diketahui pernah menjual koran keliling sempat menjadi tontotan ratusan warga lebih sejam. Tak satu pun warga mengenali korban hingga petugas dari Polres Siantar tiba mengamankan lokasi. Baru Keluar Rumah Sakit Sekitar 15 menit kemudian, tiba-tiba seorang wanita datang dan langsung histeris begitu melihat wajah korban yang tak lain suaminya sendiri. “Amang tahe bapa Heri, tegama ho puang. Nga hudok, holan au ma mancari, molo sait mi malum do (Tega kali kau pak Heri, sudah kubilang aku aja yang bekerja. Kalau sakitmu itu sembuhnya,” teriak Marini Siagian (45), warga Jalan Siatas Barita, Kelurahan Tomuan, Siantar Timur. Kata Mariani, korban tiga tahun terakhir mengidap penyakit paru-paru dan sepekan lalu baru dirawat di Rumah Sakit dr Djasamen Saragih, karena tiba-tiba sesak nafas. Tapi korban sempat menolak dipakaikan oksigen mengingat biaya yang akan ditanggung sangat mahal. Tapi Mariani sempat marah kepada medis karena membiarkan suaminya tidak memakai oksigen saat mengalami sesak nafas. Selama itu pula, suaminya akhirnya membaik dan mengingatkan agar tetap di rumah menjaga kedua anak mereka yang masih berumur 10 dan 5 tahun. Tapi korban justru menolak dan ia memilih ikut mencari uang dengan bekerja apapun di luar sana. Sebab beberapa kali ditinggalkan di rumah, begitu Mariani pulang, suaminya malah di luar rumah dan sesekali mengangkat barang untuk memeroleh uang. “Sudah kubilangnya sama dia, biarlah aku yang mencari uang. Nggak makan pun aku nggak apa-apanya asal

kalian tiga (korban dan kedua anaknya) bisa makan. Menjual rokok keliling pun aku, masih bisanya mencukupi kalian makan,” kata Mariani, sembari menangis. Sesaat sebelum ditemukan tewas di rel tersebut, Mariani masih bekerja dengan menjual rokok kepada para supir angkot yang ngetem di Jalan Merdeka depan Pos Polisi Pasar Horas. Tiba-tiba seorang warga mengatakan, ada yang bunuh diri di rel kereta api dengan mengenakan kaus merah. Merasa mengenali kaus tersebut, Mariani langsung meminta tolong kepada temannya untuk diantarkan ke lokasi kejadian tersebut. Dalam perjalanan, Mariani bahkan berdoa agar pria yang bunuh diri tersebut bukanlah suaminya. Tapi dugaannya meleset, setelah membuka kertas koran yang sengaja menutupi tubuh korban yang mengenaskan itu, Mariani langsung histeris hingga petugas mengamankannya untuk diinterogasi. Padahal, sebelum dirinya berangkat dari rumah sekitar pukul 11.00 WIB, dirinya berpesan kepada korban untuk tidak ke manamana. Namun korban saat itu mengaku hendak ke rumah saudara (abang ipar Mariani, red). Begitupun, dirinya tidak melarang dan menyarankan agar cepat kembali ke rumah. “Kau bilang ke rumah abangmu tapi jadi kayak ginilah kau pak Heri. Mau ke manalah aku ini,” katanya, seraya menutupi wajahnya menggunakan sarung. Kasat Lantas Polres Siantar AKP Rosmawati Simbolon, ketika dikonfirmasi di lokasi, langsung menyebut bahwa peristiwa itu masih dalam penyelidikan petugas. Sejauh ini pihaknya belum berkoordinasi dengan pihak PT Perusahaan Jawatan Kereta Api (PJKA). “Korban sudah diketahui identitasnya dan guna penanganan selanjutnya, jenazah korban dibawa ke forensik Djasamen Saragih,” katanya. (dho/dro)

Kredit Perbankan Tumbuh Signifikan Sambungan Halaman 1 jangka pendek atau menengah yang diberikan untuk pembiayaan/pembelian bahan baku produksi, semisal Usaha Kecil Menengah (UKM). Sementara untuk kredit konsumsi merupakan kredit untuk perorangan untuk pembiayaan barang-barang pribadi, seperti rumah (KPR-Kredit Pemilikan Rumah), kendaraan (KKB-Kredit Kendaraan Bermotor). Kemudian, investasi adalah kredit jangka menengah dan panjang untuk investasi barang modal seperti pembangunan pabrik, pembelian mesin. Budisatrio mengatakan, besarnya angka persentasi perkreditan modal kerja, memberikan kontribusi besar dalam pertumbuhan perekonomian. Sementara

itu untuk pertumbuhan ekonomi dalam sektor PHR atau perdagangan hotel dan restoran juga mengalami pertumbuhan, mencapai Rp3,9 triliun atau 27,33 persen. Kemudian untuk pertanian/perkebunan Rp3,1 triliun atau 21,84 persen dan industri pengolahan mencapai Rp693 miliar atau 64,89 persen. “Saat ini, pertumbuhan ekonomi nasional juga mengalami kenaikan. Ini seiring dengan pertumbuhan ekonomi provinsi dan kota/kabupaten,” terangnya. Lebih lanjut Budisatrio mengatakan, Bank Indonesia memiliki kebijakan untuk penerapan Loan to Value (LTV) pada kredit otomotif dan properti. Hal ini untuk mencegah adanya pertumbuhan yang begitu cepat sehingga

menimbulkan kenaikan harga yang besar. Dengan aturan BI, penetapan uang muka 30 persen dalam hal kredit pada bidang otomotif dan properti maka tidak terjadi lonjakan harga. “Semakin banyak permintaan, tentunya harga akan semakin tinggi sehingga tidak sesuai kondisi eknomi di sebuah daerah. Itu sebabnya, Bank Indonesia berperan melakukan pengawasan dan membuat kebijakan agar laju pertumbuhan ekonomi stabil,” katanya. Budisatrio menambahkan, sektor ekonomi di Siantar yang paling meningkat adalah sektor perdagangan hotel dan restoran (PHR). Menurutnya, pertumbuhan PHR di Kota Siantar tidak terlepas dari letak geografis Siantar sebagai kota perlintasan dari berbagai daerah. (pra/dro)

SIMALUNGUN-SejakdijebloskankeLapasKlas IIA Pematangsiantar, Selasa (26/7) lalu, terpidana Anggota DPRD Simalungun Barita Doloksaibu selalu dijenguk keluarganya. Keluarga terpidana Barita Doloksaribu silih bergantidatangkeLapasKlasIIAPematangsiantar,layaknya warga lainnya yang bertamu ke sana. Berdasarkan daftar tamu, lebih dari lima orang telah datang. Hal itu disampaikan Kepala Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Klas IIA Pematangsiantar Prayer Manik, kepada METRO, Jumat (19/7).Prayermengatakan,sejauhinipihakkeluarga terpidana datang berkunjung sesuai prosedur berlaku. Prosedur dimaksud, terang Prayer, selain jumlah pengunjung tidak boleh lebih dari lima orang,keluargaterpidanajugatakbolehmembawabarang-barang serta makanan yang dapat mengganggukeamananLapasdanwargabinaanlainnya. Selain itu, tambah Prayer, waktu kunjungan juga dibatasi yakni mulai pukul 13.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB. Artinya, sekalipun Barita Doloksaribu seorangwakilrakyat,pihakLapastidakmemberikan perlakuan khusus atau berbeda dengan warga binaan lainnya. “Tidak hanya warga binaan, pihak keluargayanginginberkunjungjugakitabuataturan yang berlaku. Tidak ada yang dibedakan di sini sekalipun jabatannya tinggi. Di sini semua warga binaan sama derajatnya, yakni sama-sama pelaku kejahatan yang sedang menjalani pembinaan,” terangnya. Ditanyamengenainama-namatamuyangsudah masuk,berdasarkandatayangtercatatdibukutamu, Prayer menyebutkan ada tiga orang tercatat yang manadiantaranyasudahlebihsatukaliberkunjung. “Johanes Gultom, Pandapotan Siagian, Lestarika dan rekannya yang lain. Untuk Lestarika, kita mencatatsudahlebihdarisekalidatangberkunjung. Namun, mengenai hubungan si pengunjung, kita tidaktahupastidanhanyatercatatsebagaikeluarga,” terangnya. Selainitu,tambahPrayer,untukkeluarga terpidana Barita yang datang, pihaknya juga menempatkan di ruangan yang sama dengan keluargabinaanlainnyayangjugadatang.“Kitaada pendopodidalamuntuktempatkeluargabertemu. Tapi kita tetap mengontrol,” pungkasnya. KejariSuratiRekanBarita Kejaksaan Negeri (Kejari) Simalungun mengaku sudah melayangkan panggilan keempat terhadap rekanBaritaDoloksaribu,FariusGultomdanManat Gultom. HalitudisampaikanlangsungolehJaksaPenuntut Umum(JPU)JosronMalauyangmenanganiperkara tersebut, kepada METRO, Jumat (19/7). Josron mengatakan, panggilan keempat yang isinya imbauan untuk datang menyerahkan diri ke Kejari Simalungun sudah mereka layangkan sejak Selasa (16/7) lalu.Menyerahkandiriyangdimaksudadalahuntuk segeradatanggunamenjalanihukumanatauvonis yang sudah ditetapkan Mahkamah Agung (MA). Namun, kata Josron, hingga saat ini keduanya belum mengaminkan panggilan resmi tersebut. Selain itu, terang Josron, pihaknya juga sudah langsungmendatangikediamankeduanyadiNagori Marihat Nagori Marihat Hombang, Kecamatan Huta Bayu, dua hari setelah panggilan ke-4 dilayangkan. Namun pada saat ke sana, pihaknya tidak bertemu keduanya yang rencananya. “Kita sudah panggil sampai empat kali tapi tidak datang. Kitadatangikerumahnya,tapitakadaditempat.Dari ketiga terpidana, yang kooperatif menyerahkan diri hanya Barita Doloksaribu yang kini sedang menjalani hukuman 1 tahun pidana sesuai keputusan Mahkamah Agung (MA),” paparnya. Masih kata Josron, ketika pihaknya melakukan konfirmasi dengan pangulu setempat untuk menanyakan keberadaan keduanya, pangulu tersebutmengatakankeduanyasedangpergikeToba.Kepergianmereka,untukmelayatmertuasalahsatu terpidana. “Pangulu bilang, mertua dari salahsatu terpidana meninggal dunia di daerah Toba. Jadi, sesuai laporan pangulu, keduanya berangkat sejaksebelumpanggilanke-4dilayangkan,”paparnya. Upayaselanjutnya,Josronmengatakanpihaknya

masih memantau keberadaan kedua terpidana. Pemantauan tersebut, papar Josron, melibatkan pemerintahdaerahtersebutdanjugawargasekitar. Josron juga berharap agar keduanya patuh hukum dan segera datang menyerahkan diri ke Kejari Simalungun. SiapJalaniHukuman Pasca ditahannya Anggota DPRD Simalungun Barita Dolok Saribu, dua terdakwa lainnya Helarius Gultom(50),wargaHutaParsaguan,NagoriPokkan Baru,HutabayurajadanManatGultom,wargaSimpang Tangsi Dalam, Nagori Balimbingan, Tanah Jawa,siapmenerimaeksekusidanmenjalanihukuman. Hal ini disampaikan Helarius Gultom di kediamannya, Kamis (18/7) malam di Parsaguan Nagori Mariah Hombang. Meski ia sendiri merasa tidakpernahmenganiayakorbanLiongsamSianturi, Kamis (19/4-2007 ) sore, namun Helarius Gultom dan Manat Gultom siap menjalani hukuman. Meski demikian, Helarius dan Manat tetap mengupayakan persidangan Peninjauan Kembali (PK) di Pengadilan Negeri (PN) Simalungun yang rencananya digelar, Selasa (22/7). Saksi Albrutus Harianja (46) akan dihadirkan untuk mencabut kesaksiannya yang pernah diterangkan pada persidangan perkara pidana atas nama Helarius Gultom, Manat Gultom dan Barita Dolok Saribu. HelariusGultommenambahkan,iamerasaheran terhadap penegakan supremasi hukum di negara ini. Dirinya dituduh terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana di muka umum secara bersama-sama melakukan kekerasanterhadaporang.Padahalbertemukorban puntidakditempatkejadianperkara(TKP).“Bagaimana saya melakukan penganiayaan, bertemu dengan korban pun tidak. Yang saya ingat adalah saatitu,Kamis(19/4-2007)sore,sayahampirbentrok secarafisikdenganTumpalManurung aliasBornok. Lantas, kenapa bisa terbit visum korban,” ujarnya. SemasapersidangandiPNSimalungun,Helarius mengakupernahbermohonkepadamajelishakim agardihadirkansaksiahli.Namunpihakpengadilan tidak mau menghadirkannya. “Padahal hal itu penting sekali dan itu yang membuat saya merasa kecewa,” katanya. Padahalvisumtersebutmiripdenganvisumyang dipakai anggota Polres Simalungun Junedi Lubis, yang dituduh menganiaya Liongsam Sianturi. “Itu yang saya tidak mengerti,” ujar Helarius Gultom. “Kalau memang saya berbuat salah melakukan pemukulan,sayasiapmempertanggung-jawabkan perbuatan saya. Tapi kalau saya tidak sama sekali melakukan, kenapa saya harus dihukum. Apakah karena penegak hukum takut jika massa datang beramai-ramaikekantorkejaksaan,”kritiknya. Sementara itu, Albrutus Harianja, didampingi Polak Gultom (45), yang juga mantan Anggota Forum Petani Nagori Mariah Hombang, kepada METRO, Kamis (18/7) malam, mengatakan, ia siap mencabutkesaksianyangpernahditerangkanpada persidangan perkara pidana atas nama Manat Gultom,BaritaDolokSaribudanHilariusGultomdi Pengadilan Negeri Simalungun, dengan register perkara nomor:226/.Pid.B/2008/Pn-Sim. Alasan Albrutus mencabut kesaksiannya adalah karena di saat itu Albrutus diancam Ketua Forum Petani MariahHombangbernamaKasminManurung. Adapaun bentuk pengancaman yang dilakukan KasminManurungberupakata-katabahwadiatidak boleh memanen dan mengusahai lahan miliknya kalau tidak mau bersaksi. “Pada saat itu saya adalah anggota Forum Petani Nagori Mariah Hombang. Sedangkan ketiga terdakwa adalah Manat Gultom, Hilarius Gultom dan Barita Dolok Saribu adalah lawan kelompok Forum,” ungkapnya. Poltak Gultom menambahkan, saat situasi memanas, ia berada di atas saluran irigsi Kwala Janji Parladagangan, Dusun II Parsaguan. Jadi kata dia, terlihat jelas bahwa Hilarius Gultom dan Manat Gultom serta Barita Dolok Saribu tidak ada bersentuhanfisikdengankorbanLiongsamSianturi. Padahal saat itu ketiganya dikawal ketat beberapa anggota Polres Simalungun. (wis/iwa/dro)

Tugas dan Posisi Kabin Didelegasikan ke Camat Sambungan Halaman 1 tangkap basah melakukan tindak pidana, maka seorang pangulu tersebut diberhentikan. Ketentuan itu sesuai Perda Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pemerintahan nagori. “Kalau sudah ada surat polisi yang menyebutkan bahwa seorang pangulu tertangkap basah melakukan tindak pidana, maka tanpa harus melalui Rapat Maujana pengambilalihan tugasnya dapat langsung dilakukan,” terangnya. Dia menyebutkan, setelah mendapat kabar tentang penangkapan Pangulu Marihat Marsada Kabin Pasaribu, ia langsung membuat nota tugas kepada Camat agar mengambil alih tugas-tugas pelayanan di daerah tersebut. Dikonfirmasi terpisah, Camat Dolok Panribuan James Siahaan mengatakan, untuk sementara waktu pelaksana tugas

Pangulu Marihat Marsada akan diambil alih salah seorang pegawai kantor camat. Langkah itu menunggu adanya keputusan tentang pergantian pangulu melalui Rapat Maujana Nagori. “Yang terpenting adalah bagaimana pelayanan publik jangan sampai terganggu akibat adanya masalahmasalah seperti ini,” ujarnya. Seperti diberitakan, Kabin Pasaribu, Pangulu Marihat Marsada, diamankan saat pesta sabu bersama dua rekannya di sebuah rumah kosong di Pasar Baru, Nagori Dolok Tomuan, Kamis (18/7) sore, sekira pukul 16.00 WIB. Penangkapan ketiga tersangka bermula dari informasi masyarakat yang menyebutkan bahwa di rumah kosong Pasar Baru itu sering dijadikan tempat menggelar pesta sabu. Dua rekan pangulu yang ikut ditangkap, yakni Hermansyah (38), warga Jalan Pamatang, Kelurahan Simalungun, Siantar Barat dan Yanto

Terdepan, Terbesar, dan Terbaik di Siantar- Simalungun

Anggota SPS No: 438/2003/02/A/2012 Penerbit : PT. Siantar Media Pers (Metro Siantar, Metro Tapanuli, Metro Asahan, Metro Tabagsel) Chairman: Rida K Liamsi Komisaris Utama: Makmur Kasim Komisaris: Khadafi Direktur Utama: Marganas Nainggolan Direktur: Maranatha Tobing PENGASUH Pemimpin Umum/Penjab/GM: Marganas Nainggolan Wakil PU/Pimpinan Perusahaan: Maranatha Tobing Pimred Metro Siantar: Pandapotan MT Siallagan Pimred Metro Tapanuli: Pandapotan MT Siallagan Pimred Metro Tabagsel: Muhiddin Hasibuan Pimred Metro Asahan: Eva Wahyuni Wapimred Metro Tapanuli: Daniel Simanjuntak Wakil Pimpinan Perusahaan Asahan: Darwin Purba Tim Ombudsman: Vincent Wijaya

Marpaung (30), warga Pasar Baru, Nagori Dolok Tomuan. Punya Usaha Sampingan Kabin Pasaribu, selain menjabat Pangulu Marihat Marsada, juga memiliki usaha warnet di Jalan Mataram Siantar. Namanya Mapam’s Warnet yang beralamat di Jalan Mataram, Kelurahan Melayu, Siantar Utara. Namun saat disambangi ke lokasi, pintu Mapam’s Warnet tampak tertutup rapat dan terlihat tidak terurus. Menurut salahseorang warga, usaha warnet itu tidak beroperasi lagi. “Pemiliknya seorang pangulu dan sering tinggal di belakang usaha tersebut” ujarnya singkat. Istri Kabin, M br Butarbutar, ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa Mapam’s Warnet beralamat di Jalan Mataram itu merupakan usaha sampingan suaminya. “Yang usahai suamiku,” ujarnya sembari berlalu. (rah/dro)

Departemen Redaksi METRO SIANTAR Dewan Redaksi Group: Marganas Nainggolan (Ketua), Maranatha Tobing, Pandapotan MT Siallagan, Muhiddin Hasibuan, Eva Wahyuni, Daniel Simanjuntak, Leo Sihotang,Chandro Purba, Hermanto Sipayung, Nurjannah. Redaktur Pelaksana: Leonardus Sihotang, Chandro Purba Kordinator Liputan: Tonggo Sibarani, Redaktur: Nasa Putramaylanda, Pholmer Saragih, Jhon Damanik, Pala Silaban, Plidewatna, Syafruddin Yusuf, Hezbi Rangkuty, Edi Saragih, Asisten Redaktur : Imelda Purba Reporter: Pra Evasi Haloho, Billy Andra Nasution, Eko Hendriawan, Dhev Fretes Bakkara (fotografer), Rano Kambo Hutasoit, Darwis Damanik, Sawaluddin, Fandho Girsang, Soetomo Samsu (Jakarta), Ken Girsang (Jakarta), Irwansyah (TanahJawa), Hardono Purba (Silau Kahean), Sendi Warto Purba (Saribudolok), Mantrison Sinaga (Raya Kahean), Taman Haloho (Parapat) Sekretaris Redaksi: Yanti Nurhapni, Staf Redaksi: Ita Butar-butar METRO TAPANULI Pjs Redaktur Pelaksana:-, Kordinator Liputan: Ridwan Butar-butar, Ass.Korlip: Marihot Simamora Reporter: Freddy Tobing, Milson Silalahi, Masril Rambe (koresponden Barus), Horden Silalahi (Humbahas), Bernard Lumbangaol (Taput), Hengki Tobing (Taput), Hermanto Turnip (Tobasa) METRO TABAGSEL Redaktur Pelaksana: Nurjannah, Pjs Kordinator Liputan: Ikror Amin Lubis, Reporter: Parlindungan Pohan (Sidimpuan/Tapsel), Amran Pohan (Tapsel), Amran Pikal Siregar, (Palas), M Ridwan Lubis (Madina), Parningotan Aritonang.

METRO ASAHAN Redaktur Pelaksana: Hermanto Sipayung, Kordinator Liputan: Edwin Garingging, Reporter: Irvan Nasution (Kisaran), Susilowady (Kisaran), Jekson Siahaan (Batubara), Putra (Aek Kanopan),Anniko Rambe, Rizki Whardana (R Prapat), Mahra Harahap (Kota Pinang), Ishak Lubis (Tj Balai), Syawaluddin Tanjung (Pamingke). Dep. Perwajahan, Pracetak & Artistik Kadep Pracetak & Artistik: Ahmad Yasir, Kabag: Amiruddin Staf Pracetak:Salomo Malau, Jamaluddin Sinaga, Hedry Handoko, Jefree Putra, Andri Manullang, Handoko, Nazaruddin Ikhsan, Saddam Dasuha Mounting: Samuel Sihotang (Koord.), Hotland Doloksaribu, Amran Nainggolan, Nico HS, Kabag Teknisi, Maintenance & IT: Irwan Nainggolan, Online Website: Juanda Panjaitan DIVISI USAHA Departemen Umum/Adm/Keuangan Manager Adm/Keu/Umum: Dumaria, Kabag Accounting: Restioni Padang Departemen Sirkulasi / Pemasaran Manager Pemasaran: Jaberlison Saragih, Koordinator Pemasaran:Simson Winata Hutabarat Adm Pemasaran : Indarny Aritonang, Piutang Koran: Ester Ade Gultom, Staf Pengembangan: Jhon Tua Purba, Dedi Kurniawan, Kordinator Ekspedisi: Ardi Departemen Iklan Manager Iklan: Jamot S, Kabag Iklan: Holden Simanjuntak, Kord Iklan: Bambang Satria, Kord Adm. Iklan group: Hariyani Kartini, Staf Piutang Iklan: Tio Maria, Annisa (Medan), Staf Desaign:Reliston Purba, Togap Sinaga. Perwakilan Metro Tapanuli

Kepala Perwakilan : Ridwan Butar-butar Koordinator Keuangan: Eriska Muham, Staf Piutang Koran/Iklan: Arfah Sari Hasibuan, Koord. Pengembangan: Zulfiandi, Staf Pengembangan: Jack Simbolon (Taput), Tamy Sianturi (Tobasa) Staf Pengembangan: Tamy Sianturi (Tobasa) Perwakilan Metro Tabagsel Ka Perwakilan/Ka Biro Usaha: Edi Panjaitan, Kabag Pengembangan: Ahmad Suhaimi Lubis, Koordinator Keuangan: Kristina Hutabarat Perwakilan Metro Asahan Wakil Pimpinan Perusahaan: Darwin Purba, Kabag Pengembangan: Marshall Leo Siagian, Staf Pengembangan: Jemelister Sitorus, Koord.Keuangan: Revina Sihombing Kuasa Hukum: Binaris Situmorang SH Tarif Iklan: Hitam/Putih (B/W) Umum/Display Rp. 7.500/mm kolom, Iklan Keluarga Ucapan Selamat Rp. 3.500/mm kolom, Iklan Warna (Full Colour) Rp. 15.000/mm kolom. Harga iklan ditambah PPN 10%. Harga Eceran Rp2.000 (dalam kota). Rekening a/n : PT Siantar Media Pers Bank Mandiri Cab Pematangsiantar AC:1070003101831. Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran Medan : Graha Pena Medan Jl Sisingamangaraja KM 8,5 No.134 Medan-Amplas. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733 Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran: Jl Sangnawaluh No.24 Komp Mega Land Siantar Telp:(0622) 7553511, Fax (0622) 7553501 Siantar. e-mail : metrosiantar@yahoo.com. Perwakilan Jakarta: Jln Raya Kebayoran Lama17 Jakarta Selatan Telp. (021)-5349205, 5349206, 5349115. Fax. (021)-53490522. Pencetak : PT Medan Graindo, Jl SM Raja KM 8,5 No.134 Medan. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733

DALAM PELIPUTAN, WARTAWAN METRO SIANTAR SELALU DIBEKALI IDENTITAS DIRI DAN TIDAK DIBENARKAN MEMINTA SERTA MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER BILA ADA YANG MERASA DIRUGIKAN OLEH WARTAWAN METRO SIANTAR, DIMINTA UNTUK MELAPOR KE PIHAK BERWAJIB ATAU HUBUNGI 0622-7553998


SABTU

20 Juli 2013

Bulan Puasa

Listrik Sering Padam SIANTAR- Pada saat bulan Ramadan seperti saat ini, listrik merupakan hal yang paling dibutuhkan. Selain untuk penerangan dan kebutuhan lainnya, listrik juga sangat membantu ibu rumah tangga, terutama kebutuhan mamasak. Informasi dihimpun Rabu (18/7), beberapa hari yang lalu di Kota Siantar mengalami pemadaman listrik. Meski hanya sebentar, pemadaman ini jelas sangat mengganggu umat muslim yang menjalankan ibadah puasa. Masyarakat mengeluhkan pemadaman yang terjadi saat ini. Mereka menuding bahwa pihak PLN tidak mengerti kebutuhan masyarakat. Karena seluruh masyarakat sangat membutuhkan listrik. Suarni (45), warga Jalan Singosari, Siantar Barat, mengaku pada beberapa hari lalu di lingkungannya terjadi pemadaman listrik. Dia mengaku kesal dengan adanya pemadaman yang dilakukan pihak PLN. “Waktu mati listrik memang pas aku lagi masak, tapi untungnya matinya hanya sebentar, ada sekitar setengah

jam,” terang ibu anak tiga tersebut. Dia menambahkan, biasanya saat bulan puasa Ramadan tidak ada pemadaman, karena selama bulan Ramadan seluruh umat muslim sedang menjalankan ibadah puasa. “Entahlah, tidak pernah kalau bulan puasa listrik mati. Tapi kenapa tetap juga mati. Tapi kalau ada pemadaman jangan pas orang lagi sibuk siapkan bukaan, kalau pagi hari tidak masalah,” ucapnya kesal. Hal senada disampaikan Mak Rijal (35), warga Jalan Bola Kaki, Siantar Barat. Katanya, dia sangat menyesalkan pemadaman listrik yang sering terjadi. “Memang PLN ini tidak menghargai orang yang beribadah. Kalau di sini matinya hanya sekitar 20 menit gitulah,” terangnya. Warga berharap agar pihak PLN tidak melakukan pemadaman lagi. Karena selama bulan Ramadan listrik memang sangat dibutuhkan, terutama untuk keperluan rumah tangga dan tempat beribadah. (lud)

FOTO: Sawal

DIMAKAMKAN- Keluarga dan kerabat mengantar jasad anggota DPRD Kota Siantar Aulul Imran ke TPU Jalan Pane usai Salat Jumat, Jumat (19/7).

Selamat Jalan Aulul Imran ANGGOTA DPRD SIANTAR SIANTAR- H Aulul Imran, Anggota DPRD Siantar telah meninggal dunia, Kamis (18/7) malam sekitar pukul 21.30 WIB. Selesai salat jumat, jenazah almarhum dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jalan Pane, Siantar Selatan, Jumat (19/7).

FOTO: IST

BANTUAN- Wakil Wali Kota Siantar Drs Koni Ismail Siregar memberikan bantuan kepada pengurus masjid yang dikunjungi Tim Safari Ramadan.

Tim Safari Ramadan Pemko Siantar

Serahkan Bantuan Rp5 Juta Kepada Pengurus Masjid Darul Azhar SIANTAR- Tim Safari Ramadan Pemko Siantar mendatangi Masjid Darul Azhar Jalan Aman, Kelurahan Asuhani, Kecamatan Siantar Timur, Rabu malam (17/ 7). Kunjungan itu bukan hanya sekedar bersilaturahmi, tetapi juga menyerahkan bantuan Rp5 juta untuk keperluan masjid. Bantuan tersebut diserahkan Ketua Rombongan Tim safari Ramadan Pemko Siantar Wakil Walikota Drs Koni Ismail Siregar didampingi Plt Kakan Kemenag Maranaek Hasibuan kepada Pengurus Masjid Darul Azhar di hadapan para jemaah Masjid Darul Azhar. Sebelum menyerahakan bantuan, Drs Koni Ismail Siregar serta rombongan melaksanakan salat Isya berjamaah 4 rakaat dan dilanjutkan salat tarawih berjamaah 11 rakaat dengan imamnya Drs H Hasan Basri Siregar, yang juga selaku penceramah. Koni Ismail Siregar dalam sambutannya mengharapkan kepada masyarakat muslim agar menjadikan bulan Ramadan ini sebagai bulan yang suci untuk

membersihkan hati serta dapat menumbuhkan umat muslim mengembalikan jati dirinya sebagai umat yang beriman dan taqwah kepada tuhan Yang Maha Esa. Ia mengaku sangat senang dan bangga dapat bertemu sekaligus bertatap muka dengan masyarakat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa. “Kita ketahui, bulan Ramadan ini merupakan bulan intropeksi bagi umat islam dalam evaluasi diri dan sudah sejauh mana kita berprilaku sebagai hamba-Nya yang baik dan sejauh mana pula kita mematuhi seluruh perintah dan larangan-Nya. Diharapkan kepada seluruh masyarakat, agar dapat bersama-sama membangun Kota Siantar yang kita cintai ini,” ujarnya. Dalam kunjungan Tim Safari Ramadan Pemko Siantar, tampak hadir Ny Rini Koni Ismail Sieragar, Asisten II Drs H M.Akhir Harahap, Kabag Sosial Kemasyaraktan Soefie Saragih dan para SKPD lainnya, serta camat dan lurah terutama seluruh lurah di Kecamatan Siantar Timur. (osi)

Pantauan METRO, sebelum dimakamkan, jenazah almarhum terlebih dulu disalatkan di Masjid Nurul Hikmah, Jalan Cipto, Kota Pematangsiantar. Terlihat ratusan jamaah memenuhi Masjid Nurul Hikmah untuk menyalatkan almarhum Aulul. Selesai salat, seluruh jamaah turut mengantar jenazah almarhum ke tempat peristirahatan terakhirnya di TPU Jalan Pane. Selain jamaah, beberapa

Anggota DPRD turut menghadiri pemakaman almarhum. Farhan (27), anak bungsu almarhum, mengatakan, selama ini, Abahnya (sebutan untuk Ayah, red) dikenal sebagai sosok yang pantang menyerah. Dirinya selalu memegang teguh prinsip lebih mementingkan akhirat daripada nikmat duniawi, sebab ia meyakini kehidupan akhirat jauh lebih indah. Dia menyebutkan, latar

belakang Abahnya merupakan ulama. Ayahnya merupakan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Martoba. Beliau terjun ke politik karena keprihatinan melihat masyarakat selama ini. Pecah Pembuluh Darah Ia menerangkan, almarhum Abahnya sudah tidak sadarkan diri sejak Minggu (14/7) dini hari pukul 01.00 WIB. Yang pertama kali mengetahui adalah ibunya Hj Zubaidah br Harahap, istri almarhum. Kemudian malam itu, almarhum langsung dibawa ke Rumah Sakit Horas Insani di Jalan Medan. Setelah melakukan pemeriksaan dan scaning ternyata almarhum sudah mengalami pemecahan pembuluh darah di kepala.

Pagi harinya, almarhum langsung dirujuk ke Rumah Sakit Colombia, Medan dan dilakukan operasi saraf. Operasi yang berjalan mulai dari pukul 17.00 WIB hingga 22.00 WIB, itu berhasil. Namun kondisi almarhum usai operasi masih belum sadarkan diri dan terpaksa dirawat di ruangan ICU. “Setelah empat hari tidak sadar, Abah akhirnya meninggal pada pukul 21.00WIB. Kami sudah melakukan segala upaya agar Abah kembali sehat tapi Tuhan berkehendak lain. Semoga Abah tenang di alam sana dan amal ibadahnya diterima disisiNya,” pinta Farhan. Rudolf Hutabarat, Ketua Komisi I DPRD Siantar, ditemui usai salat, mengatakan, almar-

hum merupakan sosok yang harus ditauladani. Menurut Rudolf, almarhum juga aktif dalam lembaga pemerintahan. Dia menyebutkan, seluruh anggota DPRD Siantar sudah melakukan melayat sekaligus menggelar paripurna keberangkatan almarhum ke peristirahatan terakhirnya di rumah duka di Jalan Alamanda I Blok 3, Kelurahan Tambun Nabolon, Kecamatan Siantar Martoba. Ketua DPD PAN Siantar Zainal Purba mengatakan, sangat kehilangan sosok almarhum Aulul. Menurut dia, Aulul Amran merupakan kader terbaik PAN di Kota Pematangsiantar. “Dia itu ramah dan bersahabat,” kata Zainal. (rah/lud/dro)

Serikat Rakyat Miskin Siantar Tolak Kenaikan Tarif PDAM SIANTAR– Beredarnya kabar bahwa tarif dasar air PDAM Tirtauli Siantar tahun ini akan naik dengan alasan meningkatkan pelayanan dan pendistribusian kepada konsumen, Lembaga Serikat Rakyat Miskin (SRMI) Kota Siantar menyatakan menolak rencana tersebut. SRMI Siantar yang diketuai Fransiskus Silalahi menyebutkan, rencana PDAM tersebut merupakan hal yang keliru karena dapat memperburuk kondisi perekonomian khususnya masyarakat menengah ke bawah. Salah satu alasan penolakan itu, bahan baku yang diperoleh PDAM itu sendiri adalah gratis atau bersumber dari kekayaan alam. Selain itu, selama ini pelayanan PDAM belum mendapat respon positip dari masyarakat. Karena masih

terdapat di beberapa daerah sering tidak mendapat distr ibusi air sampai satu hari penuh. Akibatnya, aktivitas masyarakat terganggu. Men u rutnya, perlu adanya transparansi pengelolaan keuangan terhadap publik. Selain pembayaran rutin dari masyarakat, PDAM juga mendapat pemasukan seperti biaya denda pembayaran tagihan. “Harusnya tagihan selama

ini sudah cukup untuk biaya pemeliharaan sarana dan prasarana PDAM, sehingga pelayanan tetap maksimal. Tapi yang terjadi tidak demikian. PDAM selalu mengatakan bahwa menaikan tariflah solusinya,” kata alumni Faktultas Hukum USI ini. Dia menambahkan, selama ini masyarakat pelanggan sudah tidak lagi memberikan kepercayaan atas kualitas air PDAM untuk konsumsi rumah tangga. Sehingga masyarakat lebih memilih mengkonsumsi air minum yang disediakan usaha depot. Karena kualitas serta penyaringannya lebih terjamin. “Bagaiamana mungkin masyarakat mau minum air PDAM kalau bau kaporitnya sangat menyengat termasuk

juga bau besi karat. Jadi wajar bila masyarakat menolak kenaikan tarif PDAM,” tambahnya. Ia mengatakan, apabila PDAM tetap memaksan untuk menaikan tarif air minum dan wakil rakyat juga mendukungnya, maka pihaknya akan turun ke jalan. Untuk menunjukkan bahwa penolakan dari lembaganya serius. Humas PDAM Azhar menerangkan, kenaikan itu

direncanakan akan dimulai September tahun ini, dengan perkiraan 76 persen kenaikan. Kata dia, kenaikan tersebut tidak berlaku ke seluruh lapisan masyarakat. Seperti fasilitas umum tidak ada kenaikan, misalnya rumah ibadah. Demikian juga rumah tangga yang kategori miskin juga tetap menggunakan tarif lama. “Hanya golongan masyarakat tertentu yang akan dinaikkan tarifnya,” katanya. (pra)


SABTU

20 JULI 2013

SIKAP KAMI

Darurat Lapas dan Rutan TRAGEDI di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tanjung Gusta, Medan, Sumatera Utara, belum hilang dari ingatan. Kini muncul lagi kasus kaburnya sebelas tahanan kasus narkoba di rumah tahanan negara (rutan) kelas IIA di Batam, Kepulauan Riau, Rabu (17/7). Peristiwa beruntun itu semakin menunjukkan potret buram pengelolaan lapas dan rutan di Indonesia. Sama dengan di Tanjung Gusta, para tahanan di Rutan Batam juga melawan sipir. Penghuni sel yang berjumlah 31 orang menyerang sipir jaga dengan menyiramkan air cabai dan memukuli petugas dengan menggunakan besi kaki tempat tidur. Bahkan, para tahanan itu berhasil menjebol ruang kepala rutan. Sebanyak 12 tahanan berhasil kabur melalui halaman depan. Fenomena pemberontakan para penghuni rutan dan lapas kepada sipir bisa menjadi virus dan menulari para penghuni penjara di tempat lain. Banyaknya ketidakadilan yang dialami para napi dan tahanan di lapas maupun rutan bagai api dalam sekam. Begitu tersiram bensin atau ada masalah kecil apa pun, kekisruhan bisa tersulut. Sudah menjadi rahasia umum, banyak pelanggaran di dalam penjara. Napi atau tahanan yang kaya dan bisa menyuap sipir akan bisa hidup nyaman di tahanan. Mereka bisa memilih sel, memegang HP di dalam sel, pasang televisi, kulkas, makan enak, dan tidak bekerja.

Bahkan, kabarnya, mereka bisa mengundang perempuan masuk ke penjara untuk melampiaskan hasrat seksual. Belum lagi, pengajuan bebas bersyarat, remisi, dan sebagainya diyakini tidak murah. Sedangkan tahanan dan napi miskin hanya bisa menyaksikan fenomena itu. Cerita tersebut sudah beredar luas. Semakin dibantah, publik semakin yakin dengan kebobrokan lapas dan rutan. Masalah kapasitas rutan dan lapas sebenarnya bukan hal yang baru. Fakta tersebut ada sejak masa Orde Baru. Tapi, semua presiden dan menteri yang menjabat setelah Orde Baru tidak pernah bisa menyelesaikan problem itu. Jangankan membangun lapas atau rutan baru, menempatkan para pelaku kejahatan sesuai dengan tempatnya saja tidak bisa. Sudah jelas, rutan diperuntukkan tahanan yang sedang menjalani persidangan dan menunggu vonis serta lapas dikhususkan untuk narapidana atau pelaku kejahatan yang kasusnya sudah incracht. Kenyataannya, di Rutan Kelas I Surabaya di Medaeng, Sidoarjo, sebagian penghuninya adalah napi. Mengapa bisa begitu? Apakah napi bisa menolak tinggal di lapas dan membayar agar bisa tinggal di rutan? Itu yang harus dibongkar. Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkum HAM) Amir Syamsuddin dan Wamenkum HAM Denny Indrayana harus membuat gebrakan yang lebih berani. (*)

Anggota Komisi III DPR Martin Hutabarat

“Kita serahkan saja ke pemerintah untuk melakukan pembinaan dan evaluasinya. Saya kira, sejauh ormas itu masih mau memperbaiki diri, taat hukum, maka tinggal pemerintah yang mengedukasinya,”

Mantan Wapres Jusuf Kalla

“Masyarakat tidak main hakim sendiri apabila ada ormas yang bertindak meresahkan, percayakan aparat terkait untuk menanganinya,”

Apa Kata Mereka Wakil Ketua DPD RI La Ode Ida

“Instalasi (air dan listrik) itu bisa jadi dibawah kendali koruptor dan mafia narkoba, itu perlu ditelusuri. Itu di setiap Lapas perlu diperiksa juga. Itu potensial untuk merusak sistem,”

Defisit Politik Partisipatif MENJELANG bergulirnya perhelatan demokrasi elektoral masih belum tampak gemerlap seremonial di mata pemilih. Budaya politik partisipatif masyarakat terhadap perhelatan akbar ini terkesan kurang mengusik hati para pemilih padahal ritual elektoral ini menyangkut masa depan bangsa, bahkan sebagian masyarakat tidak peduli dengan keberlangsungan proses ritualisasi politik elektoral. OLEH: BAMBANG ARIANTO PENELITI BULAKSUMUR EMPAT RESEARCH AND CONSULTING (BERC) DAN KAHMI CABANG BULAKSUMUR YOGYAKARTA Baru-baru ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah merilis daftar calon sementara (DCS) yang akan menjadi wakil rakyat di legislatif. Namun sampai batas akhir penutupan pengaduan masyarakat terhadap wakil rakyat yang bermasalah terlihat minimnya respons dan partisipasi publik. Padahal KPU telah memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi publik untuk dapat mengkritisi rekam jejak para calon wakil rakyatnya. Sebuah kondisi yang sangat memprihatinkan bila direlasikan keinginan semua pihak untuk dapat mengawal proses politik elektoral dengan baik. Fenomena menurunnya partisipasi publik atau defisit politik partisipatif terhadap tahapan penyelenggara pemilu menunjukkan menguatnya gejala deparpolisasi dan krisis representasi di mata publik. Bisa jadi publik telah jenuh dengan proses ritualisasi politik elektoral yang saban hari belum juga memberikan dampak yang berarti bagi kehidupan mereka.Padahal dalam survei Kompas dengan populasi pemilik telepon menunjukkan 86,6 persen pemilih menginginkan partai politik untuk mengumumkan rekam jejak calon anggota legislatif, hanya 11,0 persen yang menyatakan tidak perlu dan sisanya tidak tahu, ini semakin membuktikan publik menginginkan caleg yang berani mengunggah rekam jejaknya di hadapan publik.Beberapa KendalaMenurunnya politik partisipasi dikalangan masyarakat dalam mengkritisi daftar caleg sementara ditenggarai bukan semata-semata menguatnya gejala deparpolisasi di tengah masyarakat, namun sepak terjang lembaga penyelenggara pemilu terutama kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) turut juga dimintai pertangungjawabannya. Ada beberapa hal yang melandasi menurunnya partisipasi publik terhadap daftar caleg sementara. Pertama, menurunnya kinerja KPU dalam upaya menso-

sialisasikan DCS di semua tingkatan. Format dan skema sosialisasi DCS oleh KPU masih terkesan kurang menarik hati publik. Gaya (style) KPU dalam mensosialisasikan DCS masih bersifat konvensional. Tidak ada sebuah gebrakan dan inovasi baru untuk menggugah hati pemilih agar terlibat lebih aktif dalam mengkritisi caleg bermasalah yang telah terdaftar dalam DCS. Malah di beberapa daerah KPUD enggan untuk mempublikasikan DCS di media massa lokal. Bila daftar DCS saja enggan untuk dipublikasikan apalagi menyangkut rekam jejak atau riwayat hidup para caleg. Kedua, aturan KPU mengenai mekanisme tanggapan terkesan seperti pasal karet, artinya tanggapan yang dapat diproses masih seputar keabsahan persyaratan administrasi pencalonan, padahal belum tentu caleg yang baik secara administratif juga memiliki rekam jejak integritas dan moralitas yang baik. Wajar bila selama ini tanggapan yang masuk ke KPU hanya sebatas pada penggunaan ijazah palsu, caleg yang masih berstatus pegawai negeri sipil, KTP kadaluarsa, sampai urusan pernikahan tidak sah dan poligami. Ketiga, belum jelasnya jaminan kerahasiaan yang diberikan oleh KPU kepada setiap pelapor, sebab selama ini KPU selalu berujar bahwa setiap tanggapan harus diikuti oleh identitas pelapor dan KPU akan memberikan jaminan kerahasiaan identitas pelapor. Hal ini dimaklumi agar meminimalisi pengaduan yang bersifat dibuat-buat namun tetap saja publik menilai hal ini rawan kebocoran. Lain halnya bila KPU mengunakan model anomin. Pelaporan model anonim sedikit banyak akan mampu membawa publik merasa lebih berani dalam mengkiritisi DCS yang telah terdaftar.Keempat, banyak caleg yang tidak mau riwayat hidupnya dipublikasikan. Menurut Litbang Kompas, PPP menjadi partai terbesar (109 caleg) yang keber-

atan bila riwayat hidupnya (curriculum vitae) dipublikasikan secara umum termasuk Okky Asokawati. Diikuti oleh Partai Gerindra dengan 14 caleg yang salah satunya Irawan Ronodipuro. Kemudian partai Golkar ada 7 caleg termasuk generasi cendana Siti Hediati Soeharto, PKB 5 caleg, Partai Demokrat 2 caleg, Partai Hanura 1 caleg dan Partai Nasdem 1 caleg yang keberatan jika CV-nya diunggah di situs KPU. Ditambah lagi ada sekira 2.100 caleg atau 32 persen caleg yang beralamat DKI Jakarta tetapi mencalonkan diri dari wilayah diluar Ibu Kota, sehingga publik merasa ragu caleg tersebut akan mampu menjadi wakil mereka di legislatif. Untuk hal yang satu ini semua parpol terkesan tidak peduli dengan maraknya gaya sentralistik dan elitis, padahal bila parpol lebih mementingkan potensi putra daerah bisa dijamin akan terjalin hubungan yang harmonis antara caleg dan konstituennya.EpilogGuna membangkitkan kembali budaya politik partisipatif publik dalam kontestasi demokrasi peran serta partai politik mutlak diperlukan. Karena setiap tanggapan yang masuk ke KPU akan bersifat sia-sia bila tanggapan yang masuk akan dikembalikan kepada parpol pengusung. Padahal bila dilihat dari proses seleksi caleg nuansa politik transaksional masih sangat kental, sehingga dipastikan parpol sangat sulit untuk mendelete caleg yang bermasalah. Publik akan respek pada partai politik yang tegas dan tidak memberi tempat kepada sosok yang bermasalah untuk tidak dicalonkan. Sebab, bagaimana bisa mengagregasi kepentingan rakyat jika suka korupsi, melanggar HAM, menonton film porno saat sidang, malas mengikuti sidang untuk membicarakan nasib rakyat, menjaga jarak dengan rakyat dan bahkan sering melakukanpolitikhipokrityaitubertindak tidaksesuaidenganucapan.Bilaalasancalegtidak mau mengunggah riwayat hidupnya karena ada persoalan mendasar terkait tujuan dan motivasinya sebagai caleg maka caleg seperti ini tidak layak menjadi wakil rakyat. Akhirnya budaya politik partisipatif dikalangan masyarakat harus terus dikumandangkan oleh semua simpul prodemokrasi dalam mengawal proses penyelenggaraan pemilu, sehingga rakyat tidak dipaksa memilih kucing dalam karung. Memilih caleg yang berani mengunggahrekamjejaknyaakanlebihbaikdibandingcaleg pesohor namun selalu menutup diri dan menjagajarakdenganrakyat.

Hotlin Pasaribu

\• TOYOTA SIANTAR • Ready Stock Toyota Etios, Avanza, Veloz, Innova, Yaris, Fortuner VNT, Nav1, Sport FT-86. Menangkan Hadiah Promo GEBYAR LEBARAN dibulan ini. Dptkan Harga & Penawaran terbaik, Proses Cepat & Data diJemput, Hub Sales kami: RICKY MANIK - SALES EXECUTIVE TOYOTA; HP. 0812 6598 7888 0812 6505 3191 PT. TRANS SUMATERA AGUNG Info Mobil Suzuki Baru • Carry Pick Up Dp. 16Jtan ang 2Jtan • APV Pick Up Dp. 22Jtan ang 2Jtan • APV Arena GL Dp. 33Jtan ang 3Jtan • Ertiga Dp. 40Jtan ang 3Jtan Hub: Dedi Batubara HP. 0812 6062 7462 ZOVAN JAYA MOBIL: Jual/Beli Mobil Bekas, CASH & CREDIT. Hubungi: 0823 6936 5099

CAPELLA PEMATANGSIANTAR • All New Xenia Angsuran 1,1 jt • Terios Angsuran 1,9 jt • Luxio Diskon menarik • Pick up Dp 12 jt an • Mini Bus Dp 15 % • Ayla 80-110 jt hub. SONNY SEMBIRING, HP 0812 6471890; 0811 6114 455 Proses cepat data dijemput. Menyediakan TEST DRIVE!! DIJUAL KIJANG PICK UP Diesel Th.2002.Keadaan mulus, Plat Simalungun, An. Penjual sendiri. Warna hitam, BU. No SMS/TP. Khusus Pemakai. Hub: 0813 6101 3296 | 0813 7638 6566 DIJUALMOBIL SUZUKI KATANA Thn 1994. Kondisi cantik, PW, PS, AC, TEP, Pelak Racing, Ban Savero. Lihat langsung. Maaf, TANPA PERANTARA. Hub: 0813 7072 5480. P. Siantar.

CASH & CREDIT: Rumah tipe 56/120 genteng roof, gypsum, keramik, 2 Kmt Jl. Pdt Wismar Saragih Gg Karsim Blok 4-7, 800m dari kantor pusat GKPS dan Akbid Florensia. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442. CASH & CREDIT: 10 x 21,8 m 20 x 22 m jt. Jl. Melanthon Siregar Gg. Barito Blok 6 Belakang SMA Budi Mulia Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: 5x20 m, 10x20 m, 15x20 m, 20x20 m Jl. Pdt. J Wismar Saragih Gg. Karsim Blok 4-7, 800 M dari kantor Pusat GKPS & Akbid Florensia Hub: Alboin Sidabalok di No. Te l p . 0 8 1 3 7 6 1 2 2 4 4 5 ; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: Rumah type 45/104 genteng roof, gipsum keramik, 2 kmt Jl. Laucimba R. Merah. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 CASH & CREDIT: Rumah tipe 36/102 genteng roof, gypsum, keramik, 2 Kmt Jl. Melanthon Siregar Gg Barito Blok 6, blk SMA Budi Mulia. Hub: Alboin Sidabalok di No. Te l p . 0 8 1 3 7 6 1 2 2 4 4 5 ; 08126207631; (0622) 7070442 CASH & CREDIT: Rumah type 45/104 genteng roof, gipsum keramik, 2 kmt Jl. M. Siregar Gg. Barito Blok 6 belakang SMA Budi Mulia. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442; P. Siantar CASH & CREDIT TANAH: 5 x 25 m, 5 x 20 m cocok untuk memelihara hurje. Jl. Laucimba Rambung Merah Hub: Alboin Sidabalok di Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: Rmh type 70/112 genteng roof, gipsum krmik, 3 kmt Jl. Melanthon Siregar Gg. Barito Blok 6 blkng SMA Budi Mulia. Hub: Alboin Sidabalok; Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar

CASH & CREDIT: Rumah tipe 70/200 genteng roof, gypsum, keramik, 3 Kmt Jl.Pdt Wismar Saragih Gg Karsim Blok B 4-7, 800m dari ktr pusat GKPS& Akbid Abdi Florensi. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442. CASH & CREDIT: Rumah type 45/120 genteng roof, gypsum, keramik, 2 kmt Jl. Pdt. J Wismar Saragih Gg. Karsim Blok 4-7, 800 M dari Kantor pusat GKPS & Akbid Florensia Hub:Alboin Sidabalok, HP. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: Rumah tipe 56/104 genteng roof, gypsum, keramik, 2 Kmt Jl. Laucimba R. Merah. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar. CASH & CREDIT: Rumah tipe 56/112 genteng roof, gypsum, keramik, 2 Kmt Jl. Melanthon Siregar Gg Barito Blok 6, blk SMA Budi Mulia. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 CASH & CREDIT: Rumah type 36/78 genteng roof, gipsum keramik, 2 kmt Jl. Kampung Baru R. Merah. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: RUMAH TYPE 45/104 GENTENG ROOF, GIPSUM KERAMIK, 2 KMT JL. KAMPUNG BARU R. MERAH. HUB: ALBOIN SIDABALOK DI NO.TELP. 0813 76122445; 08126207631; (0622)Menyediakan 7070442 P. SIANTAR CASH & CREDIT: rumah dan tanah kavling sesuai tipe dengan yang anda inginkan dan stok yang tersedia. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: Rumah type 36/120 genteng roof, gypsum, keramik, 2 kmt Jl. Pdt. J Wismar Saragih Gg. Karsim Blok 4-7 800 M dari ktr pusat GKPS & Akbid Florensia Hub: Alboin Sidabalok - 0813 76122445; 08126207631; 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: 1.908 M2 cocok untuk gudang /usaha. Jl. H Ulakman Sinaga, depan Gereja Khatolik, Rambung Merah Hub: Alboin Sidabalok di No. Telp. 0813 7612 2445; 0812 6207 631; (0622) 7070442 P. Siantar

CASH & CREDIT: Rumah tipe 45/96 genteng roof, gypsum, keramik, 2 Kmt, Jl. Durian, Lap. Bola Atas. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442 P. Siantar CASH & CREDIT: Rumah type 36/78 genteng roof, gipsum keramik, 2 kmt Jl. Laucimba R. Merah. Hub: Alboin Sidabalok di No.Telp. 0813 76122445; 08126207631; (0622) 7070442

YAYASAN MAHAGA SEJAHTERA: membutuhkan tenaga kerja wanita usia 15 s.d 40 tahun untuk bekerja sebagai baby sister, perawat pribadi / orang tua. syarat: KTP, ijazah, gaji mulai 800 rb s.d 1.300.000 / bulan, bersih. hub. Yayasan Mahaga Perumahan Graha Harmoni, Jl. H Ulakma Sinaga, Pinus Blok F No. 5 Rambung Merah P. Siantar HP 0812 6548 9615; 0813 7515 1742 YAYASAN BELLA: Menerima tenaga kerja khusus wanita, baik gadis/janda dengan usia 17 s/d 45 tahun. untuk dilatih & di pekerjakan sebagai perawat jompo/orang tua sakit, baby sister syarat: ijasah asli, KTP/kartu keluarga gaji berkisar Rp. 1.000.000 S/D 1.700.000 /bulan lamaran diantar langsung ke Jl. Medan KM 3.5 Depan Rumah Sakit Horas Insani Hp. 081396355444; 0878 9257 8000. Menerima setiap hari LOWONGAN KERJA: Perusahaan baru yang sedang berkembang, bergerak dibidang distributor membutuhkan banyak Karyawan/ti, usia 17 s/d 26 thn, pendikan min: SMU/ SMK sederajat, D3 & S1(semua jurusan). Salary:Rp.1,2Jt s/d 2,8jt. Untuk posisi: ADM-MARKETING-STAFF GUDANGPENGAWAS-DEBT COLECTOR-7 OB/OG. Bawa lamaran lgsung ke: HRD SENTOSA ABADI Jl. Medan KM 6 No. 61 P. Siantar. (Sekitar 5 M depan simp. HKBP Bongbongan)

• 082367 128155

TERATAI BAN: Jual Beli ban baru - ban bekas, vlag baru-vlag bekas. Tambal tubeless. Jl. P. Anggi No. 70. HP. 0812 9365 313 T U K A N G U R U T: P e g a l L i n u / M a s u k A n g i n ; KHUSUS LAKI-LAKI. Panggilan Hub: 0821 8251 7001 | 0813 9760 6271 SEDOT WC/ WC PENUH/ TUMPAT, Hubungi: 0821 6020 0726 atau 0821 6066 7481 ||MERPATI ADVERTISING||Jl.Soedirman No. 42 P.Siantar |Menerima pesanan : Spanduk, Stempel, Ukir batu nisan, Sablon, dan Shooting Video No HP: 0821 6712 8604 | 0813 6116 7542 KAVLING AMELIA 2: Jual persil ukuran 7 x 22 M, Harga Rp. 54 Jt , (ada 19 persil) SHM, lebar jalan 6 M. Jl. Asahan KM 6 Kec. Siantar, 100 M sebelum Simp. Perumnas Bt 6. hub. H Naibaho HP 0813 9781 8088; R br Purba HP 0852 7539 0076 BANGUN SERVICE: • Doorsmeer • Cuci Mobil & Sepeda Motor (Snow Wash) • Accesories. Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 17, P. Siantar. HP. 0852 6288 9666 HABONARON DO BONA BIRO JASA SIMALUNGUN PUTRA Mengurus Surat-surat, Stnk, Sim, Pasport, Speksi, Penasehat Hukum-Pengacara. Jl. Merdeka No.166 Telp. (0622) 26836 – 27712. P. Siantar “Atas Kepercayaan Anda Kami Berbuat & Berbakti”

Promosikan Usaha Anda disini: METRO SIANTAR

BUTUH PEMBIAYAAN CEPAT SEPEDA MOTOR ANDA??? Hubungi Kami: JAN-0812 6465 4300; DAPOT0813 9735 8061; ZAKA-0813 7020 6352; ZULHAM-08527566-6735; PROSES CEPAT, DATA KAMI JEMPUT.

0622-7553511 Data Anda Kami Jemput


5

SABTU

20 JULI 2013

2 Bacaleg Sumut Terancam tak Masuk DCT MEDAN - Sedikitnya 2 orang bakal calon legislatif (bacaleg) partai politik peserta pemilu 2014 yang sudah masuk dalam daftar caleg sementara (DCS) berpotensi dicoret dan tak masuk dalam daftar caleg tetap (DCT) yang diumumkan KPU Sumut. Hal ini tak lain lantaran, KPU Sumut masih melakukan proses klarifikasi terhadap aduan masyarakat terhadap DCS DPRDSumutkepadaKPU Sumut. Seperti diketahui, ada 7 aduan masyarakat terhadap 7 bacaleg DPRD SumutkepadaKPUSumut yang masuk dalam masa tanggapan dan masukan masyarakat terhadap DCS yang diumumkan KPU Sumut. Ke 7 bacaleg yang diadukan tersebut masing-masing KRT Hadirat Manao SH MH, bacaleg PAN Sumut 8, yang dilaporkan pernah dipidana dalam kasus pemakaian gelar akademik palsu. Ir Julianto, Gerindra Sumut 6, yang dilaporkan masih berstatus sebagai pegawai BUMN. Kemudian Daud Tarigan, bacaleg Hanura sumut 3 yang juga diadukan masih berstatus sebagai pegawai aktif. H Ahmad Husein Hutagalung, bacaleg PPP yang dilaporkan sudah mengalami pemecatan dari keanggotaan partai. Kemudian, Mosir simbolon caleg PKPI yang dituduhkan pindah partai dari Barnas ke PKPI. Kemudian Marudut Nadapdap, bacaleg PDIP yang dilaporkan tersangkut hutang piutang, serta terakhir Agus Susanto, bacaleg Hanura Sumut yang dilaporkan sebagai tim koordinasi pengelolaan sumber daya air wilayah Toba-Asahan. Ketua KPU Sumut yang ditanya tentang adanya bacaleg yang berpotensi tak masuk dalam DCT mengakuinya. “Mungkin dua,” kata Surya, Jumat (19/8). Namun, meski didesak siapakah bacaleg yang berpotensi tak masuk DCT itu, Surya menolak merincinya. “Nanti kita pleno dulu, baru diputuskan,” kilahnya. Proses klarifikasi terhadap masukan dan tanggapan masyarakat yang berlangsungselama2pekanitusendiritelahberakhirpada18Julikemarin. Namun, proses klarifikasi itu sendiri belum selesai. “Kita masih menunggu klarifikasi dari PN dan badan wilayah sungai terkait aduan itu,” jelasnya. Sementara 5 aduan lain, KPU Sumut sudah menerima klarifikasinya. Berdasarkan jadwal yang ditetapkan KPU Sumut, pengajuan pergantian bacaleg dilakukan pada 26 Juli-1 Agustus. Setelah diverifikasi, KPU Sumut akan menyusun dan menetapkan DCT pada 9-22 Agustus. (mag-5)

Pengamanan Kualanamu Masih Setingkat Pos Polisi MEDAN- Pengoperasionalan bandarainternasionaltetapmenggunakan jasa kepolisian sama seperti di Polonia. Tingkat pengamanannya juga masih samadibawah Polsek(PolisiSektor),atauPosPolisi.Rencananya,akanadapeningkatanpolisidalampenjagaanKualanamumengingatkondisiKualanamu yang lebih luas bila dibandingkan denganPolonia. Airport Service Manager PT AngkasaPuraIIBandaraPoloniaMedan, Ali Sofyan mengatakan untuk tahapawalpeningkatansektorpengamananmasihsamasepertidiPolonia,yaitusetingkatPosPolisi.Karena, belum ada pembicaraan lebih lanjutmengenaitingkatpengamananini.“UntuktahapawalmasihsetingkatdibawahPolsek.SamasepertidiPolonia.Tetapikedepannyapasti ada penambahan, hanya itukan

perlupembicaraanlebihlanjutdenganpihakkepolisiandaerah,”ujarnya. Dijelaskannya, belum adanya peningkatansektorkepolisianyang menjagaKualanamuini,dikarenakansaatinimasihdapatdiantisipasi denganmenggunakanjasaSecurity Bandarayangakanditambahketika Kualanamuberoperasi.SaatKualanamuberoperasi,direncanakanakan adapenambahanSecurityBandara sebanyak40orang.Dansemuapersonil tersebut merupakan tenaga keamanan yang sudah berpengalaman. “Untuk personil security bandara ini, kita akan ambil dari berbagai bandara internasional di Indonesia. Seperti Soekarno Hatta, Juanda, maupun Ngurah Rai. Pokoknya bandara internasional terbesar di Indonesia,” ujarnya.(ram)

(F:METRO/IST)

JUAL BELI-Salahsatu kesibukan ibu rumah tangga jelang Ramadan adalah memli kebutuhan rumah tangga. Memasuki pekan kedua Jelang Lebaran, aktivitas jual beli di pusat pasar Medan mulai ramai pembeli. Umumnya yang dikunjungi adalah toko pakaian yang menjual untuk grosiran.

Aktivitas Jual Beli Pusat Pasar Mulai Ramai MEDAN- Memasuki pekan kedua Jelang Lebaran, aktivitas jual beli di pusat pasar Medan mulai ramai pembeli. Umumnya yang dikunjungi adalah toko pakaian yang menjual untuk grosiran. Pembeli yang berdatanganpun dari berbagai kota di luar Medan seperti pedagang baju dari Aceh, KIsaran, Tebingtinggi, dan lainnya. Rahmad Hadi, seorang pedagang asal Meulaboh, Aceh Barat yang membeli di salah satu toko baju grosiran mengaku hampir setiap tahunnya menjelang Lebaran datang ke Pusat Pasar Medan untuk berbelanja pakaian. Hal ini untuk memenuhi stok dagangannya untuk dijual kembali di Aceh. “Memang saya sering belanja di sini, bahkan setiap tahunnya, karena barang

yang dibeli akan dijual lagi di Aceh,” katanya kepada Sumut Pos (grup koran ini) di Medan, Jum’at (19/7). Ali juga menjelaskan selain berbelanja pakaian di Pusat Pasar, ia juga kerap memasok barang langsung dari Jakarta, “kalau dari Jakarta saya belanjanya sebelum bulan puasa untuk menyetok barang dagangan. Setelah puasa untuk menambah stok barang di hari Lebaran saya membeli di sini, soalnya kalau langsung lagi ke Jakarta memakan ongkos transport yang lumayan mahal dibanding belanja ke Medan,” jelasnya. Hal serupa juga dikatakan Hestina, seorang pembeli asal Kisaran. Menurutnya pakaian yang dijual di Pusat Pasar tidak ada bedanya dengan pakaian yang dijual di grosir-grosir di Jakarta seperti Tanah Abang.

“Ya ketimbang belanja langsung ke Jakarta kan lebih baik di sini saja, soalnya yang di Medan kan ambilnya juga dari Jakarta. Lagian harganya beda tipis kok,” terangnya. Sementara itu, Afandi, pedagang di grosir pakaian di Pusat Pasar mengaku,memang pembeli kerap berdatangan dari penjuru kota di luar Medan dan biasanya yang mendominasi di kiosnya berasal dari Aceh. Pembeli tersebut merupakan pedagang eceran di Aceh. “Saat ini pembeli yang banyak itu pedagang, khususnya dari Aceh. Mereka membeli untuk dijual kembali,” jelasnya. Hal serupa terjadi di Pajak Ikan Lama Contohnya Toko Tajmahal yang menjual perlengkapan baju Muslim juga mengatakan banyak pembeli dari berbagai

kota di luar Medan. Pertiwi, Pedagang Di toko Tajmahal tersebut mengatakan mereka sangat senang karena berjualan dengan pembeli yang membeli borongan karena dengan begitu untungnya pun lumayan. “Tidak dipungkiri tiap tahun memang kami panen sesama pedagang karena membludaknya pembelian di toko toko pakaian,,”kata Pertiwi. Baim seorang pembeli di toko Tajmahal pembeli dari Kota Aceh mengatakan 3 bulan sekali beliau belanja di Pajak Ikan lama Medan untuk memenuhi barang di tokonya di Banda Aceh, tetapi khusus bulan Ramadhan dan Jelang Lebaran dia harus menambah stok yang lumayan banyak untuk para pembeli di Banda Aceh. (mag9)

Akseptor KB di Sumut Capai 50 Persen Alat Kontrasepsi MOP Paling Diminati MEDAN- Hingga Mei 2013, jumlah akseptor telah mencapai sebanyak 177.548 orang. Jumlah ini sama dengan 50 persen dari jumlah yang telah ditargetkan oleh Badan Kependudukan Berencana Nasional (BKKBN) Sumatera Utara. Target pencapaian akseptor KB tahun ini sebanyak 343.296 orang dan jumlah yang dicapai hingga Mei ini, alat kontrasepsi yang paling diminati adalah MOP (Medis Operasi Pria). Dari 3.065 jumlah yang juga ditargetkan, sudah mencapai 2.446 atau 79 persen untuk penggunaan MOP. Hal ini disampaikan oleh, Kepala Sub Bidang Advokasi dan Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) Perwakilan BKKBN Sumut, Anthony. “Dari

pencapaian tersebut alat kontrasepsi yang paling diminati adalah MOP. Dari 3.065 jumlah yang ditargetkan, sudah mencapai 2.446 atau 79 persen,” ujarnya. Lanjutnya, dari jumlah pencapaian MOP tersebut, 50 persen yang sudah di vasektomi (MOP) adalah masyarakat yang tingkat ekonominya masih rendah seperti penarik becak bermotor. “Kenapa meraka mau divasektomi, karena mereka sadar kalau anak mereka sudah banyak dan ekonominya rendah,” katanya. Setelah divasektomi jelas Anthony, merekalah yang diharapkan mengajak masyarakat lain untuk divasektomi. “Mereka yang sudah mengajak masyarakat lain untuk divasektomi disebut sebagai motivator dan akan

diberikan biaya penggarapan. Mereka yang mau divasektomi juga tidak sembarangan, meraka harus meminta persetujuan dari isterinya,”ujarnya. Selain MOP lanjut Anthony, alat kontrasepsi Medis Operasi Wanita (MOWy juga diminati oleh ibu-ibu. Dari 5.671 yang ditargetkan, sudah tercapai 5.283 atau 93,2 persen. “Setelah itu, alat kontrasepsi implant. Dari 28.320 yang ditargetkan, sudah tercapai 21.197 atau 74,8 persen. Alat kontrasepsi suntik, dari 85.661 yang ditargetkan tercapai 58.727 atau 68,6 persen. Kemudian, yang juga diminati masyarakat adalah alat kontrasepsi IUD. Dari yang ditargetkan sebanyak 26.086 tercapai 13.048 atau 50 persen,”katanya. Sedangkan alat kontrasepsi pil sebut

Anthoni, saat ini kurang diminati oleh masyarakat karena harus mengkonsumsi pil setiap hari. Begitupun dengan alat kontrasepsi kondom.Dari 44.625 jumlah akseptor yang ditargetkan hingga Mei baru tercapai 51,6 persen.”Saat ini kebanyakan masyarakat memilih metode kontrasepsi jangka panjang (MKJP) seperti, MOP, MOW, Implan, IUD dan suntik,” katanya. Tambahnya, hal itu dikarenakan lebih gampang dan tidak menimbulkan dampaknya. Sedangkan pil masyarakat memang sudah jarang yang mau, karena harus tiap hari diminum. Mungkin tidak suka pil dan terasa mual, akhirnya pil jadi kurang diminati. Begitu juga kondom, masyarakat kadang malas menggunakan kondom,” ujarnya. (put)


JUMAT 19 Juli 2013

Ada 86.000 Anak Bekerja di Pertambangan MADAGASKAR- Ada 86.000 anak yang bekerja di pertambangan. Mereka terpusat di wilayah barat daya Madagaskar, tulis AP pada Jumat (19/7). Jumlah anak yang bekerja di pertambangan tersebut berasal dari data Organisasi Pekerja Internasional (ILO). Perwakilan ILO di Madagaskar Ntsay Christian yang mengemukakan hal itu. “Jumlah anak di kawasan tersebut 438.000 orang. Pekerja anak tersebut 19,63 persen dari total jumlah itu,” katanya di Antananarivo. Para pekerja anak itu, kata Christian, bekerja lantaran alasan ekonomi. “Mereka membantu orangtua yang menjadi pekerja di tambang marmer dan emas,” imbuhnya. Terkait kenyataan ini, ILO menggelar program pendidikan bagi pekerja anak sejak September 2012. Program sesi pertama ini sudah kelar pada Mei 2013. Secara rinci, program ini sudah mendidik 830 anak hingga usia 15 tahun. Dari jumlah itu, 500 anak belajar di sekolah umum. Sementara, sisanya, di sekolah kejuruan. Catatan terkini ILO menunjukkan 28 persen dari jumlah anak-anak di Madagaskar berusia 5 hingga 17 tahun. Mereka bekerja di sektor rumah tangga, pertambangan, transportasi, pertanian, restoran, hingga prostitusi. Di Madagaskar ada peraturan yang bakal mendenda 1 juta hingga 3 juta ariary (mata uang setempat) atau setara dengan sejuta dollar AS pihak-pihak yang mempekerjakan anak di bawah umur. Ganjaran lainnya adalah satu hingga tiga tahun penjara. (kcm/int)

Afganistan Tuntut AS Bayar Denda Pabean Rp700 Miliar KABUL-Perselisihan terkait biaya pabean antara Pemerintah Afganistan dan AS mengganggu proses penarikan mundur peralatan militer AS karena biaya penarikan mundur pasukan ini membengkak beberapa kali lipat. Pemerintah Afganistan bersikukuh AS berutang jutaan dollar dalam bentuk denda pabean sehingga truk-truk berisi peralatan militer tertahan di perbatasan dan tak akan dilepas jika denda pabean itu belum dibayar. Akibatnya, militer Amerika mulai mengangkut peralatan pentingnya lewat udara yang tentu saja biayanya jauh lebih mahal. “Biayanya lima hingga tujuh kali lebih mahal menggunakan pesawat terbang ketimbang lewat daratan melintasi Pakistan,” kata seorang pejabat Kementerian Pertahanan AS yang tidak mau disebutkan namanya. Masalah ini muncul saat Pemerintah Afganistan meminta militer AS membayar 1.000 dollar AS atau hampir Rp 10 juta untuk setiap kontainer yang meninggalkan negeri itu karena dianggap tidak memiliki dokumen bea dan cukai yang valid. Secara total, Pemerintah Afganistan mengklaim AS berutang denda pabean sebesar 70 juta dollar AS atau sekitar Rp 711 miliar. Namun, Pemerintah AS mengatakan apa yang diklaim Afganistan bertentangan dengan kesepakatan sebelumnya. Pada Mei lalu, seorang pengawas rekonstruksi Afganistan memperingatkan Kongres AS bahwa Kabul menuntut biaya pabean dan pajak yang sangat besar. Tuntutan Kabul ini dianggap menyalahi kesepakatan sebelumnya yang terkait impor barang AS dan status pasukan AS di negeri yang dikoyak perang itu. Dalam beberapa kasus, Pemerintah Afganistan menghalangi truk-truk yang membawa pasokan makanan dan bahan bakar untuk militer AS akibat perselisihan paben itu. Namun, Pemerintah Afganistan mengklaim bahwa para kontraktor AS yang mengirimkan peralatan militer ke negeri itu tidak memasukkan dokumen-dokumen yang benar sejak 2010. (kcm/int)

(FOTO: AMINOER RASYID/SUMUT POS)

BAWANG ILEGAL: Sejumlah pekerja memindahkan bawang ilegal yang berhasil ditangkap oleh Bea Cukai Pelabuhan Belawan Medan, Jumat (19/7). Bawang 40 Ton tersebut diseludupkan dari India dan akan dipasarkan ke Indonesia.

JK: Ormas Jangan Sweeping! JAKARTA - Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla menyatakan organisasi-organisasi kemasyarakatan (ormas) tidak perlu melakukan sweeping. Karena itu merupakan urusan kepolisian. “Jadi apapun jangan kita ikut sweeping. Ikuti polisi lah. Berikan dukungan kepada polisi,” ujar Kalla di sela-sela acara mengenang 40 hari wafatnya almarhum Taufiq Kiemas di gedung MPR, Jakarta, Jumat (19/ 7). Menurut Kalla, masyarakat tidak boleh mengambil tindakan sendiri. Namun kata

dia, masyarakat perlu mendorong polisi untuk menegakan pelanggaran hukum. Lebih lanjut, pria yang akrab disapa JK itu juga mengingatkan aparat kepolisian. Mereka lanjutnya, harus sigap dalam bertindak. “Jangan juga polisi telat kalau ada apa-apa,” ujarnya. Tiga Kader FPI jadi Tersangka Kabag Penum Mabes Polri, Kombespol Agus Rianto mengatakan telah menetapkan tersangka dalam peristiwa bentrok antara massa Front Pembela Islam (FPI) dengan warga di Sukorejo, Kendal, Jawa Tengah. Tiga yang ditetapkan tersangka itu adalah massa

FPI. “Dilakukan penyidikan atas keterkaitan kepemilikan senjata tajam. Keduanya SY (22), dan BA (22. Jadi ada 3 orang yang ditetapkan sebagai tersangka,” kata Agus Rianto di Jakarta. Satu tersangka lagi adalah pengemudi mobil yang ditumpangi massa FPI. “Dari peristiwa tersebut penyidik Polres Kendal melakukan penyidikan dengan menetapkan 1 tersangka pengemudi roda empat, Sonny Haryono,” katanya. Sementara itu, situasi di Kendal yang sebelumnya sempat mencengang kini mulai kondusif. Pengamanan langsung dikendalikan oleh

Dibuka Lowongan 60 Ribu CPNS TAHUN ANGGARAN 2013, KHUSUS PELAMAR UMUM JAKARTA - Rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) baru tahun anggaran 2013 segera berjalan. Prosesnya dimulai September mendatang. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB) menetapkan 325 instansi pusat dan daerah yang memperoleh alokasi CPNS baru dari pelamar umum. Menteri PAN-RB Azwar Abubakar menyatakan, instansi yang memperoleh alokasi CPNS baru itu tersebar di pusat dan daerah. Perinciannya, 68 unit instansi pusat (kementerian/lembaga), 30 unit instansi pemerintah provinsi (pemprov), serta 227 unit instansi pemerintah kabupaten dan kota (pemkab/pemkot). ‘’Perincian instansinya, saya tidak hafal. Jumlah lowongannya seperti yang sudah saya sebutkan beberapa waktu lalu,’’ katanya setelah rapat koordinasi pengadaan CPNS 2013 di Jakarta, Kamis (18/7). Total kursi CPNS baru yang disediakan sekitar 60 ribu. Terdiri atas, 20 ribu kursi untuk instansi pusat dan 40 ribu untuk instansi daerah. Azwar mengungkapkan, untuk instansi pusat, pihaknya meminta tambahan lagi 5 ribu kursi. Namun, permintaan tersebut belum mendapat jawaban tertulis dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Sebagian tambahan alokasi CPNS baru itu bakal disalurkan untuk Kemenkeu. ‘’Mereka bilang kekurangan tenaga urusan pajak. Sebab, Kemenkeu berjanji menggenjot penerimaan pajak,’’ jelasnya. Untuk instansi daerah, Azwar menyatakan, jumlah kursi CPNS baru tetap berkisar 40 ribu kursi. ‘’Itu saja belum terserap penuh jika diturunkan dalam

Azwar Abubakar formasi,’’ katanya. Artinya, alokasi untuk instansi daerah masih bersifat sementara. Sejauh ini, Kemen PAN-RB belum melansir secara terperinci nama instansi yang mendapat alokasi CPNS dari pelamar umum atau nontenaga honorer. Sebab, masih ada 10 instansi yang menunggu teken atau persetujuan menteri PAN-RB. Menurut rencana, publikasi dilakukan hari ini. Azwar mengungkapkan, ada banyak alasan sehingga beberapa instansi tidak menerima alokasi CPNS dari pelamar umum. Salah satunya, instansi tersebut

memang sama sekali tidak meminta formasi atau alokasi CPNS baru pelamar umum. ‘’Meski yang lain meminta jatah, bisa saja ada instansi yang tidak minta. Apakah tidak boleh?’’ ujarnya. Menteri yang juga politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu menilai, setiap instansi punya alasan untuk meminta atau tidak jatah CPNS baru. Bisa jadi PNS di instansi tersebut masih penuh. Kalaupun ada kekurangan, bisa ditambal dari alokasi pengangkatan CPNS baru dari pelamar tenaga honorer kategori II (K-2). Penerimaan pelamar tenaga honorer hanya diikuti tenaga honorer K-2 yang memenuhi kriteria. Saat ini, jumlah tenaga honorer K-2 yang siap mengikuti tes mencapai 611 ribu orang. Padahal, alokasi CPNS baru dari pelamar tenaga honorer K2 hanya sepertiga jumlah tersebut. Tes untuk kelompok itu menggunakan lembar jawaban komputer, sedangkan untuk pelamar umum menggunakan computer assisted test (CAT). Selain itu, instansi tidak menerima alokasi CPNS baru karena belanja pegawainya lebih dari 50 persen dari APBD yang disiapkan. ‘’Aturan ini tetap dijalankan sebagai hasil kebijakan moratorium penerimaan CPNS baru dulu,’’ ungkap Azwar. Penerimaan CPNS baru 2013 menggunakan kebijakan afirmasi. Pemerintah menyiapkan 62 formasi di kementerian/lembaga untuk pelamar cacat. Selain itu, ada 140 formasi untuk atlet berprestasi sebagai pelatih olahraga yang ditempatkan di provinsi, kabupaten, dan kota. Ada juga 100 formasi untuk putraputri potensial dari Papua dan Papua Barat. (wan/c5/c11/ca/jpnn)

Kapolda Jateng bersama dengan Muspida yang terjun langsung ke lokasi. “Kata harap masyarakat jangan mudah terprovokasi oleh kejadian-kejadian seperti ini dan jangan sampai menggangu kesucian ramadan,” pungkas. Seperti diketahui, warga Sukorejo, Kendal, Jawa Tengah, terlibat bentrokan dengan sekitar 30 anggota FPI di Alun-Alun Sukorejo, Kamis (18/7). Dalam peristiwa itu, empat mobil yang diparkir di lokasi kejadian rusak. Bahkan, Toyota Avanza yang ditumpangi rombongan anggota FPI dibakar massa. (Fat/Gil/jpnn)

Tersangka Hambalang Mengaku Diperas Mafia JAKARTA-Mantan Direktur Operasional PT Adhi Karya, Teuku Bagus Muhammad Noor, diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi selama kurang lebih tujuh jam sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan sarana dan prasarana olahraga Hambalang, Jumat (19/7). Seusai diperiksa, Teuku Bagus mengaku diperalat PT Adhi Karya dan diperas mafia-mafia proyek. “Saya diperalat Adhi Karya dan kami diperas, dan diperalat oleh mafia proyek,” kata Teuku Bagus di Gedung KPK. Selebihnya, mantan Kepala Kerja Sama Operasi (KSO) PT Adhi Karya-PT Wijaya Karya ini menyerahkan pertanyaan wartawan kepada pengacaranya, Hario Budi Wibowo. Saat ditanya siapa mafia yang dimaksud Teuku Bagus, Hario Budi mengungkapkan pihaknya telah melaporkan kepada KPK mafia-mafia tersebut untuk diperdalam lagi. “Kita sudah berikan kepada KPK dan KPK akan membongkar sampai ke akar-akarnya,” ujar Hario. Dia juga mengatakan, Teuku Bagus siap membantu KPK untuk membongkar kasus Hambalang ini hingga ke akarnya. Mengenai pemeriksaan hari ini, Hario mengatakan, kliennya baru ditanya seputar kewenangannya selaku kepala KSO PT Adhi Karya-PT Wijaya Karya yang merupakan pelaksana proyek pembangunan sarana prasarana olahraga Hambalang. “Juga ditanyakan mengenai ini sebenarnya bagaimana kasus ini, dan kami siap membongkar kasus ini dan KPK juga sudah tahu siapa-siapa saja yang bermain,” sambungnya. (kcm/int)


SABTU

20 Juli 2013

Tak Kebagian Hasil Usaha

Mantan Anggota DPRD Lapor Polisi SIMALUNGUN- Otto Marulam Sidabutar (44), mantan DPRD Siantar yang tinggal di Jalan Kertas Tipis, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur melaporkan Direktur CV AT, DJT (35), warga Nagori Karang Sari, Kecamatan Gunung Maligas ke Polres Simalungun, Kamis (18/7) sekitar pukul 12.20 atas dugaan penggelapan. Informasi dihimpun di kepolisian, Otto Marulam Sidabutar dan Gerda Ruth

Sihombing (53) warga Jalan Damar Laut, Kelurahan Kahean, Kecamatan Siantar Utara, keduanya pengurus CV AT melaporkan direkturnya karena tidak bersedia mengembalikan modal usaha serta tidak bersedia membahas hasil usaha. Otto bersama Gerda mendatangi DJT ke Perumahan Anjangsana, Jalan Anjangsana, Nagori Karangsari, Kecamatan Gunung Maligas, Senin (15/7) sekitar

pukul 10.00 WIB untuk meminta pengembalian modal dan hasil usaha dari pengerjaan mereka. Otto dan Gerda menemui DJT karena pengerjaan pembangunan perumahan sudah selesai dikerjakan serta sudah terjual habis. Namun saat ditemui, DJT selaku direktur perusahaan tidak mau membahas hasil usaha dan hanya mengatakan bahwa perusahaan merugi. Karena jawaban DJT tidak

dapat diterima kedua rekannya, permasalahan tersebut disampaikan ke polisi. Akibatnya Otto dan Gerda selaku pengurus perusahaan merasa dirugikan dan melaporkan DJT ke Polres Simalungun, Kamis (18/7) atas dugaan penyalahgunaan wewenang dalam jabatan atau penggelapan. Saat METRO menyambangi kediaman Otto di Jalan Kertas Tipis, salah seorang keluarganya mengatakan kalau

Otto sedang berada di Perumahan Anjangsana dan saat dikonfimasi melalui telepon, Jumat (19/7) sekitar pukul 17.00 WIB, dia membenarkan laporannya ke Polres Simalungun. “Benar saya sudah melapor kemarin ke Polres Simalungun. Namun dari hasil pembicaraan dengan DJT, katanya dirnya bersedia menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan,” ujarnya.

Sambungan Halaman 8

melakukan patroli di sekitar kebun. Petugas Satpam melihat empat orang tak dikenal berada di dalam areal kebun sedang mengambil getah lump dari dalam mangkuk dan dimasukkan ke dalam ember dan jerigen. Petugas langsung menggerebek empat pelaku kemudian di boyong ke Pos Security PT Bridgestone bersama alat bukti sebanyak 20 kg getah lump yang terdapat dalam 2 jerigen plastik, 4 buah ember dan 2 unit sepedamotor. Selanjutnya, Jumat (19/7) pagi, empat

tersangka dibawa ke Mapolsek Serbelawan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Tukiman, salah seorang tersangka saat berada di ruang penyidik, mengaku terpaksa mencuri getah lump untuk menambah biaya kebutuhan keluarga. katanya, namanya tidak terdaftar sebagai penerima BLSM. Dengan alasan itu, Tukiman mencuri getah lump bersama tiga temannya. “Pekerjaan saya belum ada yang menetap Bang, jadi terpaksa mencuri. Apalagi mau menyambut Lebaran ini,

banyak kebutuhan keluarga yang mau dilengkapi,” ujar Tukiman. Rumisar Hutahaean mengatakan hal senada. Dia juga mengaku tidak terdaftar sebagai warga miskin peneriman BLSM, sementara proyek bangunan sedang kosong. “Jadi untuk biaya sekolah anak dan biaya lain-lain terpaksa mencuri karet PT Bridgestone. Bagaiamana kami tidak mencuri Bang, selama ini PT Bridgestone tidak pernah memberikan bantuan kepada warga miskin di sekitar kampung,” katanya.

Sementara Zainal Abidin Siregar mengaku sudah tujuh kali mencuri getah lump di perkebunan PT Brigestone. Katanya dia mencuri untuk membayar utang kredit di bank. “Orangtuaku pergi ke Pekanbaru. Untuk melunasi utang di bank aku terpaksa mencuri,” ujarnya saat berada di Mapolsek Serbelawan. Kapolsek Serbelawan AKP Gandhi Hutagaol yang dikonfirmasi mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan pemeriksaan lebih lanjut. (end)

Curi Getah Untuk Menghidupi Keluarga

Empat tersangka itu, masing-masing Naipan (31) warga Purbasari, Zainal Abidin Siregar (26), warga Gang Gotong Royong, Pasar Baru, Tukiman (44) warga Kampung Beringin Sianaksak dan Rumisar Hutahean (45), warga kampung Beringin Sinaksak, Kecamatan Tapian Dolok. Informasi dihimpun, saat empat pria ini beraksi, dalam waktu bersamaan petugas Satpam PT Bridgestone

Larham & Sudarto Diperiksa

Sambungan Halaman 8 Dalam pemeriksaan ini, Larham mengaku bahwa ia datang ke lokasi untuk mengambil bibit pohon pisang untuk ditanamnya. Namun saat itu tanpa sengaja ia melihat ada tulang manusia tersembul dari timbunan tanah saat akan mencungkil akar pohon pisang. Atas temuan itu, ia menghubungi temannya dan warga sekitar. Tak lama kemudian, polisi datang dan melakukan pembongkaran semua isi timbunan tanah itu. Hasilnya, ditemukan kerangka manusia dan dibawa ke RSU Djasamen untuk diotopsi. “Kalau keterangan dari si Larham menjelaskan bahwa dia datang karena

mau mengambil pohon pisang. Ya kita tampung saja dulu,” kata Kapolsek Siantar Martoba AKP Mukson saat ditemui METRO, Jumat (19/7). Sementara saksi lain, Sudarto (50), pengelola lahan yang merupakan abang kandung Nasib (43), pemilik lahan mengakubahwasaatLarhammelakukan penggalian di lokasi temuan tengkorak, ia sempat memergokinya. Dan di sana Larham mengaku padanya bahwa ada tengkorak di dalam tumpukan tanah ini. Kemudiantengkorakiniditanamdengan tanda pohon pisang dan sebuah batu. “Sudarto katanya lain lagi. Tetapi untuk kepentingan penyelidikan semuanya tetap kita tampung saja. Dan kami pun masih bekerja untuk kasus ini,” ujarnya. (bli)

Kreta Bidan Raib dari Depan Puskesmas Sambungan Halaman 8 Honda Supra X BK 3057 TAJ yang biasa dipakainya bekerja diparkirkan di depan kantor Puskesmas Jalan Merdeka, Kelurahan Serbelawan. Sebelum masuk kantor, Tugiria lebih dulu mengunci stang sepedamotornya. Menjalang makan siang, sekira pukul 13.00 WIB, Tugiria keluar kantor ingin kembali pulang ke rumah. “Sampai di depan kantor Puskesmas, saya terkejut ketika melihat Supra warna hitam itu tidak ada di lokasi,” kata korban. Bidan Puskesmas itu menjelaskan, siang sebelum pulang mereka sedang melaksanakan rapat kerja di ruang PKM

Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Samosir Sambungan Halaman 8 sebelah kiri ada luka gugus dan luka pada siku kanan. Areal penemuan mayat berjarak 3 km dari pemukiman warga. Sementara, oleh Polres Samosir tidak ada menerima laporan hilang selama sebulan terakhir. Bahkan petugas tidak menemukan apa-apa, termasuk identitas dalam saku celana korban. Selanjutnya mengevakuasi korban berkulit kuning langsat ini ke RSUD Samosir. Guna pengembangan penyelidikan, selanjutnya memboyong jenazah ke Forensik RSU dr Djasamen Saragih Pematangsiantar. “Maaf ya Pak, untuk sementara kita tidak diberi izin mempublikasi sebelum jenazah diotopsi. Mayat ini temuan di areal perbukitan dan tidak diketahui identitasnya,” kata seorang polisi yang mengaku kanit di salah satu Polsek di Polres Samosir. Sementara melalui petugas forensik dr Reinhard Hutahaean mengatakan, pihaknya sudah menerima VER dari Polres Samosir untuk otopsi jenazah tanpa identitas. Namun karena pertimbangan waktu dan tenaga, pihaknya baru akan melakukan otopsi esok hari (hari ini, red) pagi. “Kita akan otopsi Sabtu karena keterbatasan tenaga dan waktu,” kata dr Reinhard. (dho)

FOTO;DHEV FRETES BAKKARA

Daniel Ronaldo menahan kesakitan setelah ditabrak di Jalan Sutomo samping makam pahlawan, Jumat (19/7).

Tabrak Sepeda, Kabur, Dikejar Warga, Lalu Jatuh Lagi Sambungan Halaman 8

Puskesmas Serbelawan. ”Yang sialnya lagi, Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) Supra ikut dibawa kabur. Karena kebetulan saya taruh dalam bagasi,” ujar korban seraya mengatakan kunci Supra yang hilang masih dipegangnya. Di halaman kantor Puskesmas, korban coba bertanya kepada warga sekitar, apakah ada yang melihat pelaku. Namun tidak ada yang melihat. Selanjutnya korban melapor ke Mapolsek Serbelwan. Kapolsek Serbelawan AKP Gandhi Hutagaol SH yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. saat ini pihaknya masih meminta keterangan korban. (end)

Kapolres Simalungun AKBP Andi S Taufik melalui Kasubbag Humas AKP H Panggabean membenarkan adanya laporan Otto Marulam Sidabutar atas dugaan penggelapan atau penyalahgunaan jabatan. “Laporannya sudah diterima dan masih pemeriksaan saksi-saki. Akibat kejadian Otto dan Gerda diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp142.300.000,” ujarnya. (rah)

Jupri mengendarai Yamaha Mio BK 5858 TX dengan boncengannya datang dari arah Jalan Ahmad Yani. Saat itu dia menerobos traffic light dan melaju kencang. Saat bersamaan, Daniel Leonardo Purba (14) yang mengendarai sepeda berboncengan dengan Albert Sibarani (16) melintas hendak menyebrang. Jupri pun tak sempat menghindar dan menghantam sepeda tersebut hingga Leonardo dan temannya terhempas sekitar lima meter. Sementara Jupri yang membonceng temannya, Ganda (16) juga terjatuh. Namun keduanya langsung bangkit seraya mendirikan kembali

sepedamotornya. Begitu melaju beberapa meter, seorang warga langsung mengejar dan Jupri terjatuh kembali. “Dosanyalah itu Bang. Uda nabrak, kabur pula itu. Untunglah bapak-bapak itu mau mengejar. Dia gugup dan terjatuh lagi,” kata Pendiaman (28), warga sekitar. Menurutnya, pengendara Mio menerobos traffic light dengan kecepatan tinggi dan saat itu sepeda melintas. Meski sudah menghindar, tapi tabrakan tak terelakkan. “Aku tadi mau makan Bang. Kuliat sepi, aku maju aja trus. Disitu agak gelap makanya tak kulihat sepeda itu menyeberang,” kata Jupri. Sementara Daniel, pengendara sepeda mengaku saat itu hendak

jalan-jalan ke kota. Dia pergi dari rumahnya di Jalan Bah Tongguran, Kelurahan Sigulang-gulang, Siantar Utara bersama sepupunya. Karena saat itu jalan sepi, dia menyeberang, tapi tak melihat sepedamotor yang datang dari Jalan Ahmad Yani. Sekitar 30 menit menunggu petugas Polantas, Daniel dan Jupri selanjutnya dibawa ke IGD RSUD Dr Djasamen Saragih. Daniel mengalami luka gugus di lengan dan kaki. Sementara Jupri mengalami luka robek di kening dan kakinya. “Kita sudah tangani kasus lakalantas ini. Sepeda korban bengkok dan sepedamotor juga ringsek dan kita amankan ke Polres,” kata Kanit Lantas Aipda P Sinaga. (dho)

Main Judi Taruhan Seribu, 5 Warga BDB Diringkus Sambungan Halaman 8 personel turun ke lokasi. Setelah dilakukan pengintaian, beberapa pria terlihat sibuk memegang kartu dengan uang pecahan seribu dan dua ribu di atas meja dalam warung kopi

milik B br Sitinjak. Penangkapan pun dilakukan dan tanpa perlawanan. “Penangkapan ini juga masuk dalam operasi penyakit masyarakat atau pekat. Setelah kita tangkap karena memenuhi unsur pasal 303 KUHP, kita langsung memboyong kelima warga

tersebut,” kata Altur. Kelima warga itu, Jonni Damanik alias Pak Alex (50) dan Parlin Siringo-ringo alias Pak Simon (40) keduanya warga lorong 25 BDB. Tonggo Oppusunggu (29) dan Samuel Sinurat (21) keduanya warga lorong 24 serta Desiman Sitinjak (32) warga

lorong 28 BDB. Saat ditangkap tidak ada perlawanan meski sempat mengelak dengan mengatakan permainan judi itu hanya iseng-iseng untuk menghabiskan waktu. Begitupun, petugas tetap memboyong guna penyelidikan lebih lanjut.

Adapun barang bukti yang disita dari atas meja berupa satu set atau 28 lembar kartu domino serta uang sebanyak Rp94 ribu. Setelah diproses di Mapolsek Siantar Timur, kelima tersangka dititipkan di Rumah Tahanan Polres (RTP) Siantar. (dho)

Sambungan Halaman Satu Lima Kambing Mata Satu Lahir Sambungan Halaman 1 (29) di Kampung Korem, Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi, Simalungun. Fauziah (23), mahasiswi salahsatu universitas di Siantar (USI), mengaku terkejut ketika membaca berita tentang kambing mata satu lahir tanpa hidung. Fauziah menyebutkan, kambing mata satu lahir tanpa hidung itu kini menjadi trending topic pembicaraan mereka di kalangan kampus. Bahkan tidak sedikit di antara mereka yang melihat langsung ke kampung korem. Namun kata dia, beragam opini

yang muncul menanggapi lahirnya anak kambing aneh itu. Tidak sedikit mereka berpendapat bahwa anak kambing mata satu lahir tanpa hidung merupakan kejadian aneh. “Kan aneh bang. Apa ini tanda kiamat ya,” ujarnya sembari tertawa kecil. Desi (34), warga Gunung Malela juga berpendapat serupa. Menurut dia, lahirnya binatang-binatang aneh merupakan pertanda kiamat. Namun dia menganjurkan agar tidak perlu panik tapi mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. Tapi Hendri (40), tetangga Lilik, menanggapinya datar. Menurut dia,

lahirnya kambing mata satu membuatnya terhibur. “Kita kan jadi senang melihat wujud binatang yang unik seperti kambing itu. Kita jadi lebih senang aja melihatnya,” ujarnya. Pantauan METRO, sejak kelahiran kambing mata satu itu kediaman Lilik selalu ramai pengunjung. Selain warga sekitar, tidak sedikit pula pendatang yang sengaja datang melihat kambing mata satu itu. Mereka penasaran melihat kambing mata satu yang belakangan diberi nama ‘Samson’ itu. Mereka yang datang sebagian mengucapkan kata-kata takjub, seba-

gian lagi ada yang sibuk mengabadikannya lewat handphone. Di antara mereka ada juga yang memberikan sejumlah uang seikhlas hati. “Ini sebagai tambahan beli susunya,” ujar seorang pengunjung sembari menjabat tangan Lilik, si pemilik kambing. Mengenai kondisi kambing mata satu tanpa hidung itu, masih sehat. Namun tidak selincah anak kambing lainnya. Samson lebih banyak diam. Terpisah, drh Parwinder, salahsatu dokter hewan di Medan mengatakan, kambing lahir tanpa hidup dengan mata satu adalah suatu kecacatan bawaan lahir. Cacat

tersebut diyakini terjadi dalam perkembangan awal embrio-nya. Menurut dia, bisa jadi embrio dari kedua induk kambing kemungkinan tidak sempurna. Bisa ada yang lebih menonjol, atau hasil dari kedua embrio induknya tidak full . Terutama pada saat hewan melahirkan dua anak,” ujarnya. Ditanya apakah keanehan pada kambing itu terjadi karena induknya kawin dengan binatang lain, Parwinder memastikan tidak. “Hewannya saja sudah beda, ya pasti embrio di masing-masing sperma dan sel telur berbeda juga. Jika embrio dua hewan berbeda

disatukan, maka kedua-duanya akan rusak atau tidak akan berkembang,” uajrnya. Sementara Ustad Indra, salahsatu ulama di Sidamanik, berpendapat bahwa kejadian aneh seperti itu merupakan kebesaran kuasa sang pencipta. Dia menjelaskan, tidak hanya pada hewan, bahkan manusia ada yang lahir penuh keanehan. “Itulah kehebatan sang pencipta. Secara tidak langsung kita disuruh menghargai pemberianNya seperti bentuk kita yang normal dan menghargai kekurangan orang lain,” ujarnya. Mengenai tanda-tanda kiamat, Indra mengatakan, kalau keanehan kambing bermata satu tak perlu diperbesar. Sebab kata Indra, kiamat

Dahlan Iskan Dapat Jersey dan Tanda Tangan Gerrard Sambungan Halaman 1 tersebut. Keduanya hanya melayani foto bersama dengan fans yang beruntung. Meet and di Hotel Mulia ini juga dihadiri oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan yang juga merupakan fans berat dari Liverpool. Pada kesempatan itu Dahlan diberi kehormatan mendapat jersey The Reds dan tanda tangan kapten Steven Gerrard. Usai kegiatan, Dahlan menyatakan sangat senang bisa menerima jersey Liverpool langsung dari Steven Gerrard. “Saya memang pengagum berat Liverpool. Kalau ada waktu saya selalu sempatkan nonton,” ujar Dahlan. Bangkit atau Kian Terpuruk Timnas Indonesia kembali akan menjalani laga persahabatannya melawan tim-tim elite Eropa. Setelah

sepekan sebelumnya meladeni tim papan atas Liga Inggris, Arsenal, kini skuat Garuda akan menantang Liverpool di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Sabtu (20/7) malam nanti. Saat menghadapi Arsenal, Indonesia tampil mengecewakan. Pasukan Jacksen F. Tiago ini dipermak habishabisan dengan skor 7-0 di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Minggu (14/ 7). Ini bukan kali pertama Indonesia menjadi bulan-bulanan tim asing. Pada laga persahabatan beberapa waktu lalu, Boaz Solossa cs juga takluk dari Timnas Belanda 3-0, di lokasi yang sama. Namun, apakah keterpurukan Indonesia ini akan terus berlanjut. Apakah saat melawan Liverpool, yang saat ini kualitasnya secara statistik berada di bawah kedua lawan sebelumnya, Indonesia kembali menjadi lumbung gol? Pelatih kepala Indonesia, Jacksen F. Tiago, sadar benar dengan kekurangan

Indonesia saat ini. Mengusung nama Indonesia XI saat menghadapi Liverpool, pelatih asal Brazil ini pun berencana menerapkan gaya permainan berbeda. Indonesia diperkirakan akan lebih memfokuskan kekuatan di lini pertahanan. Selain itu, skuat Garuda juga akan memaksimalkan akurasi bola-bola passing. “Seperti yang tadi dilihat, menu latihan kami malam ini adalah fokus pada taktik permainan. Di mana tadi saya menerapkan defense satu lawan satu. Defense dua lawan dua. Intinya kami ingin menerapkan sistem permainan yang berbeda. Contohnya adalah bagaimana caranya keluar dari tekanan lawan,” ujar Jacksen, Jumat (19/7). Jacksen menjelaskan, kekalahan 0-7 dari Arsenal membuat dirinya harus mengubah pola permainan. Salah satunya adalah dengan meningkatkan mobilitas permainan dari seluruh

sektor. “Kekalahan lawan Arsenal kemarin karena memang kami lebih sering membiarkan pemain lawan bergerak tanpa bola. Permainan kemarin keliatan sekali tidak berjalan dengan baik,” tuturnya. “Pasti untuk lawan Liverpool nanti, kami akan menerapkan sistem permainan yang berbeda. Kami punya harapan bahwa besok harus ada perbedaan. Strategi akan saya berikan ke pemain. Yang pasti, besok kami harus bisa lebih leluasa membangun bola dan proses penyerangan yang lebih baik.” Selain pertahanan yang rapuh, Indonesia juga masih memiliki masalah di lini depan. Dalam dua laga terakhir, Indonesia tercatat belum mampu mencetak gol. Duet Sergio van Dijk-Boaz Solossa belum mampu menyudahi paceklik golnya di timnas. Padahal kedua striker ini terkenal subur di kompetisi

domestik, Liga Super Indonesia. Boaz saat ini bertengger sebagai top skor dengan torehan 23 gol, sedang Van Dijk mengikuti dengan 19 gol. Selain akan menggandalkan duet Boaz-Van Dijk, dalam laga kontra Liverpool ini, Jacksen juga memanggil Ferdinand Sinaga. Eks striker Timnas U23 ini tampil cukup apik di ISL musim ini bersama Persisam Putra Samarinda. “Ferdinand memang sangat dibutukan. Begitu juga pemain yang lain. Yang jelas kami berusaha menyiapkan tim terbaik dan terus memperbaiki kelemahan-kelemahan pada pertandingan sebelumnya,” terang Jacksen di Antara. Di sisi lain, manajer Liverpool, Brendan Rodgers mengaku tak akan setengah hati menghadapi Indonesia. Meski hanya bertajuk friendly game, The Reds bakal tampil serius menghadapi Indonesia. “Tidak ada friendly game untuk

Liverpool. Ini akan jadi tes yang bagus buat kami,” sahut Rodgers dalam acara yang diadakan Standard Chartered di Plaza Senayan, Jumat (19/7) siang. Ia mengaku sudah melihat rekaman pertandingan Indonesia dengan Arsenal. Saat ditanya soal jumlah gol yang akan dibuat Liverpool jika dibandingkan dengan The Gunners, manager berkewarganegaraan Irlandia Utara itu tersenyum lebar. “Saya tak akan bilang 9 atau 10. Kami akan bermain serius dan menghibur. Filosofi kami adalah bermain atraktif dan menyerang. Satu (gol), sepuluh (gol) atau berapapun, yang penting kami atraktif dan menyerang,” tandasnya. (abu/jpnn)


8

METRO SIANTAR

SABTU

20 Juli 2013

Tabrak Sepeda, Kabur, Dikejar Warga, Lalu Jatuh Lagi

Foto: EKO HENDRIAWAN

SIANTAR- Niat Jupri Siagian (16) melarikan diri kandas. Setelah terjatuh usai menghantam sepeda, pengendara sepedamotor Yamaha Mio ini berniat kabur sampai akhirnya dikejar warga, namun kembali terjatuh. Kecelakaan lalu lintas itu

Empat tersangka pencuri getah saat diperiksa di Mapolsek Serbelawan, Jumat (19/7).

terjadi di Jalan Sutomo, Kelurahan Pahlawan, Siantar Timur, persisnya di samping Makam Pahlawan, Jumat (19/ 7) sekitar pukul 21.00 WIB. Informasi dihimpun METRO, peristiwa itu bermula ketika

) Baca Tabrak ..Hal 7

Temuan TTengkorak engkorak TTanjung anjung Pinggir

Beralasan Tak Dapat BLSM

CURI GETAH Untuk Menghidupi Keluarga

SIMALUNGUNEmpat warga Kecamatan Tapian Dolok mengaku terpaksa mencuri getah Lump milik PT Bridgestone dengan alasan tidak mendapat BLSM. Pencurian itu dilakukan di Blok AA.19.SBV.Z/IIIPerkebunan PT Bridgestone Dolok Marangir, Nagori Dolok Ulu, Kecamatan Tapian Dolok Kamis (18/7) sikira pukul 23.30 WIB. ) Baca CURI..Hal 7

Main Judi Taruhan Seribu 5 Warga BDB Diringkus

FOTO;DHEV BAKKARA

Pemain Domino digiring menuju ruang tahanan Mapolresta, Jumat (19/7).

SIANTAR- Meski hanya mengaku iseng-iseng dan hanya taruhan Rp1.000 saat bermain judi domino, lima warga BDB, Kelurahan Siopat Suhu, Sintar Timur ditangkap petugas. Uang sebesar Rp94 ribu dan satu set kartu domino sebagai barang bukti, turut diboyong ke Polsek Siantar Timur. Menurut Kapolsek Siantar Timur AKP Altur Pasaribu, Jumat (19/7), penangkapan kelima warga tersebut berkat informasi masyarakat yang sudah resah dengan aktifitas judi di wilayah yang dikenal dengan nama BDB tersebut. Bahkan perjudian itu tidak mengenal waktu, mulai pagi, siang, malam bahkan sampai dini hari. Begitu mendapat informasi, pada Kamis (18/7) sekitar pukul 22.45 WIB,

) Baca Main Judi ..Hal 7

Larham & Sudarto DIPERIKSA SIANTAR- Penyidik Polsek Siantar Martoba kini memeriksa dua warga sebagai saksi dalam kasus penemuan tengkorak wanita di lahan kebun milik Nasib (50) di Kelurahan Tanjung Pinggir,

FOTO;DHEV FRETES BAKKARA

Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Samosir

SIANTAR- Mayat seorang pria ditaksir berusia 30-35 tahun ditemukan di perbukitan daerah Samosir dengan mengenakan kaus berkerah warna coklat muda. Mayat ditemukan oleh seorang warga bermarga Sidauruk (40), Jumat (19/

7) sekitar pukul 16.00 WIB dengan kondisi medan curam dengan kedalaman 30 meter. Saat ditemukan, pria ini dalam kondisi tengkurap dalam rawa. Pada kaki

) Baca Pria Tanpa ..Hal 7

) Baca Larham ..Hal 7

Kreta Bidan Raib dari Depan Puskesmas SIMALUNGUN- Tugiria br Sinurat, bidan yang bekerja di Puskesmas Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar melapor ke Mapolsek Serbelawan, Jumat (19/7) sekira pukul 14.00 WIB atas kehilangan sepedamotornya yang terjadi satu jam sebelumnya. Informasi dihimpun METRO, sebelum kejadian,

) Baca Kreta ..Hal 7

MAYAT Mr X dari Samosir yang telah membusuk dan berulat dimasukkan kedalam frezeer di Ruang Jenazah RSUD Djasamen Saragih Siantar, Jumat (19/7).

Siantar Martoba. Dua saksi yang diperiksa, yakni Larham Simaremare dan Sudarto, untuk mengetahui kronologis penemuan tengkorak.

Foto : EKO HENDRIAWAN

Tugiran br Sinurat


SABTU

20 Juli 2013

Walhi akan Tinjau Bukit Sipiso-piso PEMATANG- Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Provinsi Sumatera Utara, melalui salah seorang pengurusanya A Tarigan, kepada METRO menegaskan, pihaknya akan meninjau kerusakan alam yang terjadi di kaki bukit Sipisopiso.

A Tarigan mengatakan, kerusakan alam di sana sudah pada tahap mengprihatinkan, sehingga perlu adanya tindakan cepat. Menurut sarjana hukum jebolan Trisakti Jakarta ini, Pemkab Simalungun tak boleh berdiam terkait kerusakan yang terjadi di Sipiso-piso. “Apa per-

lu terjadi dulu bencana dan mengorbankan banyak orang yang tak berdosa baru bertindak ,” tanya Tarigan. Menurut dia, alasan pemerintah untuk menggapai PAD hanyalah alasan semata. Menurutnya, target PAD dari Sipiso-piso tiap tahun tak pernah

tercapai. Namun, galian C di Sipiso-piso tak pernah bertindak,” tukasnya. Sesuai UU No 27 tahun 2011 pencapaian target PAD di bawah 80 persen dari satu bidang harus disikapi tidak boleh didiamkan.

Baca Walhi ...Hal 10

DPRD Nilai Kerja Agromadear Gagal SIMALUNGUN- Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Simalungun yang membahas pertanggungjawaban anggaran Pemkab Simalungun, meminta BUMD Agromadear, dievaluasi karena dinilai gagal menjalankan usaha daerah. Ketua DPRD Binton Tindaon yang memimpin sidang pem-

bahasan anggaran, Rabu (17/7) mengatakan, pertanggungjawaban yang disampaikan BUMD Agromadear harus dievaluasi. Pasalnya, pemkab sudah memberikan dana untuk penyertaan modal Rp1 miliar. Dari Rp1 miliar habis dipergunakan untuk biaya belanja Rp300 juta, sehingga sisa Rp700

juta. Kemudian ada lagi pemasukan sewa tanah sebesar Rp600 juta. Sehingga total dana untuk pegembangan BUMD Agromadear mencapai Rp1.3 milliar. Ironisnya, pendapatan yang dihasilkan BUMD Agromadear hanya Rp500 juta. “Bagaimana logika usaha ketika dana yang diberikan Rp1.3

miliar, namun yang dihasilkan hanya Rp500 juta. Ini perlu dievaluasi. Jika tidak menguntungkan, sebaiknya tidak perlu dilanjutkan,” ujarnya. Menurut Binton, seharusnya jika suatu badan usaha diberikan dana sebesar Rp1.3 miliar

Baca DPRD ...Hal 10 DIRAMBAH: Hutan Register II Girsang Sipangan Bolon yang dirambah.

JR BAGIKAN PAKET LEBARAN SIMALUNGUN- Kepedulian seorang pemimpin ditunjukkan dengan sikapnya yang suka membantu warganya, khususnya kaum dhuafa. Karena sekecil apapun bantuan itu, bila diberikan kepada yang membutuhkan, akan sangat berarti. Bupati Simalungun DR JR Saragih SH MH, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap warganya, khususnya bagi kaum dhuafa. Melalui keluarga besarnya, diwakili Kristian Tarigan, Reguna S Milala, Darmawan Saragih, Bupati JR Saragih,

PEDULI : Kristian Tarigan mewakili keluarga besar Bupati Simalungun saat menyerahkan paket sembako.

Baca JR Bagikan ...Hal 10

Pemko Pernah Usulkan Gunakan Aset Pemkab SIANTAR– Pemko Siantar ternyata pernah berkeinginan menggunakan beberapa aset Pemkab Simalungun yang berada di Siantar. Sebulan lalu, pemko melayangkan surat ke pemkab untuk menyampaikan keinginan tersebut. Namun hingga kini, belum ada jawaban dari pemkab.

Lokasi aset yang dimohonkan pemko, yakni tanah dan bangunan eks kantor Dinas Pertanian Simalungun seluas 1.200 M2 di Jalan Simbolon. Tanah dan bangunan eks kantor Perikanan dan Peternakan seluas 2.903 M2 di Jalan Rela Kiri. Tanah dan bangunan eks TK Jonaha seluas 1.800 M2 di Jalan

Kapten MH Sitorus serta tanah dan bangunan eks kantor Dinas Koperasi UK dan Tenaga Kerja seluas 944 di Jalan Maluku. Kabid Aset Siantar Subrata Nata Lumbantobing kepada METRO, Jumat (19/7) mengatakan, kondisi aset pemkab yang berada di Siantar, diharapkan dapat digunakan pemko.

Hutan Sibatu Loting

DIRAMBAH SIMALUNGUN- Hutan Register II Sibatu Loting, Nagori Sipangan Bolon Mekar, Kecamatan Girsang, dirambah pengusaha kayu berinisial RS. Selain menebangangi kayu, lahan tersebut juga hendak digarap dengan ditanami kopi. Demikian diungkapkan petugas Dinas Kehutanan Kabupaten Simalungun yang dipimpin Kasi Penanggulangan Hutan R Sipayung dan petugas ranting

Ojak Naibaho, Jumat (19/7). Kadis Kehutanan Simalungun Sudiahman mengatakan, pihaknya sudah pernah menyurati pengusaha yang mene-

bang kayu di Nagori Sipangan Bolon Mekar, dengan menyatakan bahwa lahan tersebut termasuk register II. Namun, RS yang mengaku memiliki izin dari provinsi dan mendapat pengakuan dari provinsi menyebutkan, Nagori Sipangan Bolon Mekar bukan register II.

Baca Dirambah ...Hal 10

“Sekitar sebulan lalu dilayangkan surat ke Pemkab Simalungun. Namun belum ada balasan,” katanya. Menurut dia, kemungkinan mekanisme yang dilakukan adalah dengan sistem ganti rugi antara pemerintah ke pemerin-

WISUDA: Seratus empat orang mahasiswa Sekolah Tinggi Teologi Renatur (STTR) Pematangsiantar diwisuda di Aula Siantar Hotel, Jumat (19/7).

Baca Pemko ...Hal 10

104 Mahasiswa STTR Diwisuda SIANTAR- Sebanyak 104 mahasiswa Sekolah Tinggi Theologia Renatus (STTR), 12 mahasiswa jurusan Theolgia (STh) dan 82 mahasiswa jurusan Keguruan Kristen (SPdK) diwisuda oleh Rektor STTR Pdt Dr E Radjagoekgoek MSc MTh DMin, Jumat (19/7) di Audotorium Siantar Hotel. Wisuda periode keempat ini mengusung tema, makananku ialah melakukan kehendak Dia

yang mengutus aku dan menyelesaikan pekerjaannya. Ephorus Gereja Pentakosta Indonesia (GPI) Rev Dr MH Siburian MMin, dalam pidatonya mengatakan, kepada manusia dianugrahkan kemampuan dan intelektual yang bisa mengarungi waktu dan doa tanpa batas. Pengetahuan telah terbentuk dengan sistematis sejak dulu sampai sekarang. Tersusun de-

ngan cara metodis, yang telah membawa manusia mengalami perkembangan. “Aku yakin tidak akan berhenti sampai di sini. Sepertinya ilmu pengetahuan ini diwariskan dari generasi ke generasi, dengan akumulasi pengetahuan yang luar biasa. Seperti kata guru besar di Universitas

Baca 104 Mahasiswa ...Hal 10

Asia Pacific ICT Awards 2013

Telkomsel Terpilih Sebagai “Wireless Service Provider of The Year” SINGAPURA– PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel), berhasil meraih penghargaan sebagai Wireless Service Provider of The Year dalam ajang bergengsi di Singapura, Frost & Sullivan Asia Pacific ICT Awards 2013.

Memasuki ajang penghargaan di tahun ke-10, acara tahunan ini diselenggarakan oleh lembaga internasional yang

Baca Telkomsel ..Hal 10

Asia Pacitic ICT Awards 2013 : Direktur Utama Telkomsel Alex J. Sinaga menerima penghargaan “Wireless Service Provider of The Year” dari Partner and Managing Director Frost & Sullivan Asia Pacific Manoj Menon (kanan).


SABTU

20 Juli 2013

Walhi akan Tinjau Bukit Sipiso-piso Sambungan Halaman 9 Dia juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah memeroleh informasi, di mana penambangan Galian C Sipiso-piso tidak serta merta berpengaruh untuk ekonomi masyarakat se-

kitar. Akan tetapi, hanya untuk beberapa orang saja. “Secara hukum terhadap orang-orang tersebut, harus diupayakan tindakan hukum,” tegasnya. Sementara itu Kakan Satpol PP Simalungun diduga sudah mengetahui

pelanggaran izin yang terjadi di Sipiso-piso karena sudah dilaporkan Camat Pematang Silimakuta. Sebelumnya, Camat Pematang Silimakuta Fendi Raya Girsang, sudah meminta Satpol PP menertibkan galian yang tak punya izin. Na-

mun sampai saat ini tak ada tindakan Satpol PP. Kakan Satpol PP Simalungun Maruahal Silalahi, ketika di konfirmasi METRO mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan turun melakukan penertiban. (sp)

JR BAGIKAN PAKET LEBARAN Sambungan Halaman 9

DIRAMBAH: Hutan Register II Girsang Sipangan Bolon yang dirambah.

DIRAMBAH Sambungan Halaman 9 Namun, RS yang mengaku memiliki izin dari provinsi dan mendapat pengakuan dari provinsi menyebutkan, Nagori Sipangan Bolon Mekar bukan register II. “Kita sudah pernah surati supaya penebangan di sana dihentikan. Makanya kita perintahkan personil ke sana untuk menghentikan aktifitas penebangan dan memasang plank larangan,” tegasnya. Kasi Penanggulangan Hutan R Sipayung menambahkan, sesuai undangundang nomor 41 tahun 1999 tentang kehutanan, kawasan kehutanan dilarang dikuasai atau diduduki. “Dalam undang-undang nomor 41 tahun 1999, apabila hutan dikuasai atau diduduki tidak lengkap dokumen izin, dikenakan sanksi pidana 5 tahun penjara dengan denda Rp5 miliar,” papar Sipayung. Petugas Ranting Dinas Kehutanan (RDK) Sipangan Bolon Ojak Sitinjak

mengatakan, pohon pinus di register II Batu Loting sudah banyak dirambah pengusaha berinisial RS. Menurutnya, pinus yang hampir gundul tersebut ditanam sekitar tahun 1987 dengan luas lahan 37 hektare. “Selain pinus, banyak juga pohonpohon yang sudah berusia puluhan tahun di dalam kawasan ini,” tegasnya. Sementara, pengusaha berinisial RS saat itu tidak berada di lokasi. Seorang warga bernama Marasi Sinaga (40), warga Sindalongan, Nagori Sipangan Bolon Mekar, sempat diamankan dari lokasi saat melakukan penanaman kopi. Setelah dilakukan pendataan identitas oleh Dinas Kehutanan, Marasi Sinaga diizinkan meninggalkan lokasi. Amatan METRO, petugas kehutanan mendirikan 2 plank yang bertuliskan larangan kepada masyarakat untuk mengusahai lahan tersebut. Setelah mendirikan plank, para petugas kehutanan yang menumpangi mobil Polhut, meninggalkan lokasi. (rh)

Pemko Pernah Usulkan Gunakan Aset Pemkab Sambungan Halaman 9 tah. “Kalau memang ada balasan seperti kesepakatan, maka Pemko Siantar dapat menampungnya di P-APBD 2013 atau di APBD 2014 untuk biaya ganti rugi. Ditanya kenapa tidak disusul kembali? Subrata mengatakan, hal itu bukan kewenangannya. “Soal yang mengomentarinya bukan kewenangan saya, kita menunggu petunjuk dari pimpinan dulu,” ujarnya. Disinggung soal program Pemkab Simalungun yang memberikan kesempatan kepada pihak ketiga untuk pemanfaatan aset yang di Siantar, opemko belum memiliki pembicaraan terkait itu. Jumat (19/7) kemarin, pemkab melalui Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset mengumumkan secara resmi di media, atas pemanfaatan aset Pemkab Simalungun kepada pihak ketiga. Dalam pengumuman tersebut, sebanyak 23 titik aset tanah dan bangunan aset Pemkab Simalungun yang berada di Simalungun dan di wilayah Siantar. Diuraian pengumuman tersebut, sudah dilampirkan secara jelas lokasi, luas, peruntukan, serta besaran kontribusi yang harusi dibayarkan. Namun, pihak ketiga yang ingin memanfaatkan aset tersebut haru mengikuti perysaratan yang sudah ditentukan, seperti memiliki referensi bank, tidak dalam pengawasan pengadulan, tidak pailit kegiatannya tidak sedang dihentikan atau direksi yang bertindak untuk dan atas nama

perusahaan, tidak sedang menjalani sanksi pidana, tidak masuk dalam daftar hitam serta persyaratan lainya yang harus dipenuhi. Sementara, waktu pendaftarannya hanya selama 8 hari, yakni 22 hingga 30 Juli di kantor Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Simalungun di Raya. Bupati Simalungun DR JR Saragih melalui Kadishubkominfo Mixnon Simamora menerangkan, aset yang akan diumumkan tersebut bukanlah untuk dilelang untuk dijual. Tapi sifatnya hanya pinjam pakai kepada pihak ketiga, bukan menjadi hak milik. Namun dalam pemanfaatan aset tersebut dalam kurun waktu 25 sampai dengan 30 tahun. Sementara itu, setiap aset memiliki nilai kontribusi yang beda. Ada yang mencapai Rp1,5 miliar dan ada Rp250 juta, tergantung luas tanah serta gedung yang bberada di atas tanah. “Itu bukan harga tanahnya, tapi nilai kontribusi yang harus dibayarkan pihak ketiga kepada Pemkab Simalungun sebagai besaran kontribusi dalam hal pemanfaatan aset,” katanya. Ditanya mengenai soal tawaran dari pemko yang sebelumnya sudah disampaikan melalui surat, kata Simamora, surat tersebut kurang diketahuinya. Namun, jika Pemko Siantar berniat sebagai peserta pemanfaatan aset tersebut, pemkab tetap menerimanya. “Bagus kalau pemko bersedia. Artinya kalau pemerintah ke pemerintah tentunya mekanisme lebih mudah lagi,” katanya. (pra)

Kamis (18/7) memberikan bantuan berupa beras, telur, minyak goreng, seperangkat alat salat, pada kaum dhuafa, di Simalungun. Pemberian bantuan itu juga dihadiri Silverius Bangun. Kelima warga yang mendapat bantuan, Willy Syahputra (42), warga Marihat Bandar, Sarinah br Sinaga (61), warga Jalan Veteran, Perdagangan, Kecamatan Bandar, Manisa (80) dan suaminya Lopan (80), warga Jalan Satria, Lingkungan VIII, Kelurahan Perdagangan A, Kecamatan Bandar, Tumini (38), dan terakhir Supartini (73) dan suaminya Usja (72), warga Jalan Satria, Lingkungan VIII, Kelurahan Perdagangan A, Kecamatan Bandar. Willy Saputra adalah penyandang tuna daksa. Kedua kakinya diamputasi setelah mengalami kecelakaan tahun 2012 lalu. Selain menerima bantuan sembako, Willy Syahputra yang tinggal bersama anak dan istrinya di rumah sangat sederhana juga akan menerima bantuan kaki palsu. Sedangkan penerima bantuan lainnya merupakan keluarga kurang mampu yang hidup serba pas-pasan. Rata-rata mereka juga tinggal di rumah kayu yang sudah usang. Sarinah Sinaga, Manisa dan suaminya Lopan, serta Supartini dan suaminya Usja, merupakan warga yang

terlihat uzur dan hidup dari pemberian anak-anaknya. Keluarga besar Bupati Simalungun JR Saragih, memberikan bantuan secara mendadak dan tanpa pemberitahuan dan tiba di rumah Willy Syahputra, pukul 19.00 WIB. Istri Willy yang tak menyangka kedatangan rombongan sempat terkejut, namun akhirnya menyatakan kegembiraannya setelah mengetahui rombongan itu adalah perewakilan JR Saragih yang hendak memberi bantuan. Dia juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada JR Saragih yang menyumbangkan sepasang kaki palsu kepada suaminya. Sarinah br Sinaga yang ditemui juga tidak menyangka akan mendapat paket Lebaran dari Bupati Simalungun JR Saragih. Dengan haru, dia menundukkan kepalanya ketika Kristian menyerahkan bantuan. Hal yang sama dilakukan Nenek Manisa dan suaminya Kakek Lopan. Selama ini pasangan yang sudah uzur ini hidup di rumahnya yang sudah usang menggantungkan hidupnya pada anaknya yang bekerja sebagai penjual martabak. Mariani (40) putri pasangan itu yang sehari-hari bekerja sebagai pembantu rumah tangga yang datang beberapa saat kemudian langsung menangis sedih dan menyatakan rasa terima kasihnya pada JR Saragih dan

keluarganya. “Semoga Pak Bupati dipanjangkan umurnya, sehat dan tetap memimpin,” katanya. Tangisan haru campur gembira pecah ketika rombongan mendatangi rumah Tumini yang juga tinggal di rumah yang bisa dikatakan tidak layak huni. Dia menyatakan kegembiraannya karena JR Saragih sangat peduli kepada kaum dhuafa seperti dirinya. Usai memberikan bantuan, Kristian Tarigan menyatakan bantuan berupa paket Lebaran itu merupakan bentuk kepedulian JR Saragih kepada warganya, khususnya kaum dhuafa. Kata dia, sebenarnya JR Saragih ingin hadir langsung menemui warganya dan memberikan bantuan secara langsung, namun karena saat bersamaan menghadiri acara buka puasa di Masjid Alamunawaroh, Kecamatan Bandar, maka JR Saragih mengutus keluarganya. “Bantuan ini diberikan karena Pak JR Saragih peduli dan ingin berbagi dengan warganya,” kata Kristian. Bantuan paket Lebaran itu, kata Kristian, juga dimaksudkan agar saat Lebaran nanti warga yang dhuafa di daerah itu tidak kekurangan atau minimal memiliki persedian kebutuhan. “Bupati berpesan agar warga dapat menggunakan bantuan itu sebaik-baiknya,” tandas Kristian. Sementara, informasi yang diterima, selama bulan suci Ramadan, JR Saragih akan melakukan acara berbu-

ka puasa bersama warga di beberapa tempat. Sesuai jadwal yang diterima JR Saragih berikutnya akan buka puasa 18 Juli Kecamatan Pematang Bandar dan Masjid Almunawaroh Perdagangan, 19 Juli di Tanah Jawa dan Hatonduhan dan bertempat di Lapangan Balimbingan. Selanjutnya tanggal 20 Juli Jawa Maraja Bah Jambi dan Hutabayu Raja bertempat di lapangan Bah Jambi. Tanggal 21 Juli JR Saragih berbuka puasa di lapangan SMPN 1 Bosar Maligas dan 22 Juli di Dolok Batu Nanggar dan Bandar Huluan yang akan diadakan di Rumah Sakit Bahapal. Tanggal 23 Juli di Bandar Masilam yang bertempat di Pesanten Bandar Tinggi. Sedangkan pada tanggal 24 Juli, JR Saragih akan berbuka puasa bersama warga Gunung Malela-Maligas di lapangan Bangun Simpang Serapuh. Selanjutnya 25 Juli di Kecamatan Siantar di lapangan Rambung Merah, dan 26 Juli di Tapian Dolok di lapangan kantor camat lama. Selanjutnya, pada 27 Juli JR Saragih akan berbuka puasa bersama dengan warga Ujung Padang, 28 Juli bersama perangkat nagori, kelompok tani, KTNA dan tokoh masyarakat di lapanga Pane Tongah. Sedangkan pada 29 Juli, JR berbuka puasa dengan gabungan PNS pemkab, guru, UPTD di Raya. (leo)

104 Mahasiswa STTR Diwisuda Sambungan Halaman 9 Alpard AS, sesungguhnya tidak akan terbayang seberapa penggapaian pengetahuan umat manusia dengan otak yang kecil,” katanya. Pengetahuan luar biasa yang tidak akan berhenti sampai di sana. Pengetahuan itu seperti horizon yang akan membuka horizon yang lain, di sana akan membuka hal-hal yang tersembunyi. “Oleh karena itu, hari ini menurut saya bukannya mengakhiri status intelektualitas yang saudara gapai dari perjalanan pendidikan

saudara beberaa tahun lalu, tetapi justru saudara sedang memulai meletakkan dasar untuk satu pengetahuan pendidikan yang tidak akan terbatas sepanjang hidup. Suatu misi yang akan Tuhan tetapkan dalam diri sebagai anggota kristus dan pengetahuan spritual dan yang luar biasa,” katanya. “Di mana pun Tuhan menempatkan saudara; gereja, kemasyarakat, ekonomi, sosial, politik dan lain sebagainya, kapan saja Tuhan mau memakai saudara. Saudara harus siap. Theolof adalah duta-duta Allah,”

ungkapnya. Seperti janji sarjana, katanya, mempertaruhkan integritas diri sebagai pelayan Tuhan. mempertahankan komitmen kepada Tuhan, gereja, peginjilan dan misi dunia serta hidup bagi kemuliaan Allah. Menjunjung tinggi nama baik almamater dengan memuliakan Allah melalui perkataan sika dan perbuatan. Setia melayani di mana saja sesuai karunia rohani, pengetahuan dan kecakapan yang dikaruniakan Tuhan dan menghargai mempertahankan dan mengabdikan ilmu yang diperoleh untuk ikut mem-

bangun manusia seutuhnya. Hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Yayasan Pdt Drs J Manurung STh, Bendahara Herniawaty Sitompul STh, Rektor STTR Pdt Dr E Radjagoekgoek MSc MTh DMin, Pembantu Ketua I Pdt A Parhusip ST MTH MPdK, Pembantu Ketua II Pdt James Pasaribu MTh, Pembantu Ketua III Pdt S Sianturi, Kaprodi Theologia Pdt A Parhusi ST MTh, Kaprodi PAK St M Hutagalung STh SPdK, Kepala Kantor Ev Pebrianto Nainggolan MTh dan Sekretaris Pasca sarjana Maslan Lumban Raja MTh. (osi)

DPRD Nilai Kerja Agromadear Gagal Sambungan Halaman 9 maka minimal menghasilkan pedndapatan daerah sebesar Rp1,5 miliar. Artinya ada keuntungan sekitar Rp200 juta. “Remis (seimbang, red) pun tidak bisa. Bagaimana dapat kita sebut BUMD,” tambahnya. Hal senada diungkapkan Aggota Banggar Luhut Sitinjak. Katanya, banyak kejanggalan dari laporan pertanggungjawaban BUMD Agromadear. Selain tidak menguntungkan pendapatan daerah, beberapa penjabaran pengeluaran BUMD Agromadear juga tidak transaparan. Dari pemaparan Dirut BUMD

Agromadear, katak Luhut Sitinjak, tidak masuk akal ketika BUMD Agromadear mengeluarkan biaya untuk perpindahan KPU ke Capil sebesar Rp59 juta. Kemudian ada biaya pembangunan wisma sebesar Rp266 juta yang realisasinya juga masih dipertanyakan. “Apa hubungan BUMD Agromadear membiayai perpindahan KPU ke Capil. Laporan ini sangat rancu. Penyertaan modal yang diberikan pada tahun 2012 dengan tujuan dapat meningkatkan pedapatan usaha ternyata sia-sia,” keluhnya. Ketua Forum untuk Taranparansi Anggaran (FUTRA) Oktavianus Rumahorbo mengatakan, kegagalan

BUMD Agromadear dalam menjalankan usaha daerah perlu ditinjau secara mendalam. Artinya, BUMD Agromadear harus dikembalikan ke fungsi awalnya sesuai Perda untuk fokus pada menndukung agro pertanian Simalungun. “Kalaupun diberikan kewenangan untuk mengurus aset Pemkab Simalungun, seharusnya ada inovasi. Namun tidak pernah terlihat inovasi memberdayakan anggaran tersebut. Beberapa aset Simalungun telantar menjadi bukti bahwa BUMD Agromadear gagal menjalankan fungsinya,” ujarnya. Menurut Oktavianus Rumahorbo, BUMD Agromadear harus dikembali-

kan ke fungsi awalnya untuk mendukung agro pertanian. “Dari hasil pemaparan Direktur BUMD Agromadear yang menyatakan hanya menghasilkan PAD Rp500 juta. Padahal dana penyertaan yang diberikan pemda sebesar Rp1 miliar, apa kerja BUMD Agromadear,” tegasnya. Saat ditemui METRO usai rapat badan anggaran DPRD Simalungun, Direktur BUMD Agromadear Benni Purba tidak bersedia memberikan komentar atas laporan pertanggungjawaban anggaran BUMD Agromadear yang dinilai janggal. “Aduh, nantilah ini kita bahas. Ini kan masih skor, jadi nanti dilanjut lagi,” katanya sembari menghindar. (rah)

Telkomsel Terpilih Sebagai “Wireless Service Provider of The Year” Sambungan Halaman 9 bergerak dalam bidang konsultasi dan analisis bisnis berbasis riset asal Amerika Serikat Frost & Sullivan, kepada perusahaan telekomunikasi dan teknologi informasi di kawasan Asia Pasifik, yang dianggap menunjukkan kinerja keuangan yang luar biasa, komitmen, dan strategi

Sensasi Goyang Siantar

Ut FM

94.5

GROUP BOSS FM

Mhz

** Menyuguhkan lagu-lagu Dangdut dan Daerah **

On-Air : 05.30 - 18.00 : Lagu Dangdut & India On-Air : 18.00 - 24.00 : Lagu Daerah

Kantor & Studio : Jl. A Yani No. 2-4 Pematangsiantar Sumut Telp Kantor : 0622 - 75 500 55 Fax: 7550968 Telp Studio : 0622 - 7551799; SMS 0821 6356 3000

Website : www.bossfmsiantar.com Email : dut_fm@yahoo.co.id

bisnis yang inovatif untuk maju dalam pasar global. Menurut Direktur Utama Telkomsel Alex J Sinaga, yang juga menerima penghargaan ini secara langsung di Singapura, keberhasilan ini merupakan kado yang istimewa bagi perayaan ulang tahun ke-18 Telkomsel. “Penghargaan ini juga merupakan

bukti nyata kepercayaan para pemangku kepentingan terhadap Telkomsel sehingga kami dapat memberikan layanan yang terdepan dan dapat mencapai kinerja yang baik serta menghasilkan inovasi untuk berkiprah di pasar global,” katanya. Ia menambahkan, penghargaan tersebut merupakan bagian dari kepercayaan 125 juta pelanggan

Telkomsel, dukungan mitra dan buah kerja keras seluruh karyawan Telkomsel. Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Telkomsel. Hal ini akan kami untuk terus memberikan manfaat yang lebih baik kepada para pemangku kepentingan, khususnya kepada para pelanggan ,” lanjut Alex J Sinaga. (leo)


SABTU 20 Juli 2013

Polsek Bangun Sosialisasi Bahaya Narkoba ke Sekolah

(F:METR/PHOLMER SARAGIH)

TANAM POHON - Wali Kota Siantar, Hulman Sitorus disaksikan Irwansyag Saragih, Uspika, Kaban BLH, Kadispora dan Gundian menanam pohon sirsak di Jalan Sitalasari Kelurahan Bahkapul.

Sirsak Hijaukan Sitalasari SIANTAR- Tiga tahun ke depan Kecamatan Siantar Sitalsari akan hijau dengan keberadaan pohon sirsak. Pasalnya, Jumat (19/7), Wali Kota Siantar Hulman Sitorus SE, Uspika Sitalasari dan ratusan warga menanam 200 pohon Sirsak di beberapa jalan umum di kecamatan ini.

S

elain itu, Wali Kota juga memberikan kompost er serta mensosialisasikan mengenai pembuatan pupuk kompos organik di Jalan Sitalasari, Kelurahan Bahkapul, Kecamatan Sitalasari. Kata Hulman dalam biombingannya, pembuatan pupuk kompos dari limbah rumah tangga serta cara penanaman dan perawatan pohon Sirsak akan memberikan manfaat bagi warga, berupa penyerapan air cegah banjir, penurunan temperatur, cegah global warning, serta mendapat hasil berupa buah dan daun sirsak yang berguna bagi kesehatan. Seluruh masyarakat Kota Siantar khususnya warga Kecamatan Sitalsari harus membudayakan menanam dan

merawat pohon, menjaga kebersihan lingkungannya. Hal ini sangat penting, sebab kalau lingkungan bersih, hijau tentunya akan menciptakan hidup yang sehat, generasi yang sehat, cerdas dan kuat. “Budaya kita adalah menanam dan memelihara pohon dan menjaga kebersihan, bukan melakukan penebangan, mengotori lingkungannya. Hal ini karena akan berkaitan dengan masa depan generasi penerus kita nantinya,“ kata Hulman. Sementara Camat Siantar Sitalasari Irwansyah Saragih di halaman Masjid Rabithah Jumat (19/7) kepada METRO mengatakan, sosialisasi mengenai pembuatan pupuk kompos organik dan penanaman pohon sirsak di Siantar Sitalasari merupakan salah

satu program penghijauan yang dilaksanakan Pemko Pematangsiantar. “Kami sudah mengimbau seluruh warga Kecamatan Sitalasari agar membiasakan hidup bersih, merawat pohon, hidup bersih di pekarangan rumahnya, kemudian menyusul ke lingkungan sekitar tempat tinggalnya,” ujar Saragih. Selanjutnya Wali Kota menyerahkan batang pohon sirsak dan 20 komposter secara simbolis kepada masyarakat Jalan Sitalasari Kelurahan Bahkapul yang diterima oleh tokoh masyarakat di hadapan Kadis Porabudpar, Danramil 04 Siantar Barat, Kapolsek Siantar Martoba, Kabag Humas dan Lurah se Kcamatan Sitalasari, Ketua TP PKK, dan tokoh pemuda serta ratusan warga Kelurahan Bahkapul. Secara simbolik Wali Kota melakukan penanaman pohon sirsak di bantalan Jalan Sitalasari, Kelurahan Bahkapul, Kecamatan Sitalasari. (mer)

Kawasaki ZX-10R Siap Ngaspal di Indonesia JAKARTA-Pabrikan motor Kawasaki akan semakin memantapkan pijakan kakinya di segmen motor sport di Indonesia. Kali ini berhembus kabar kalau Kawasaki tengah menyiapkan motor supersport terbaru untuk pasar sepeda motor nasional. Tertulis jelas di situs TPTOnline Kementerian Perindustrian kalau PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) tengah mendaftarkan super sport itu. Tertulis merek dan tipenya Kawasaki ZXT00M yang menurut rumor kalau inisial itu adalah ZX-10R. Di situ terlihat juga kalau

tanggal terima data terakhirnya mulai (8/7), tanggal terbit di TPT 12/7/2013 dan sudah mengantongi status S (selesai). Menanggapi hal itu, Assistant General Manager Marketing Division (KMI) Yusuke Shimada menuturkan kalau pihaknya masih belum bisa berkomentar apa-apa, apabila pada waktunya akan diumumkan. “Sedang kami proses, kalau peluncurannya kapan kami belum bisa umumkan. Tunggu saja ya, pokoknya gebrakan,” kata Shimada saat dihubungi detikOto, Kamis (18/7). Dijelaskannya, jika nanti

Kawasaki ZX-10R

sudah resmi dijual di Indonesia maka KMI akan mematok target sebanyak 100 sampai 200 unit dalam 1 tahunnya. Dan untuk masalah harga belum bisa dibocorkan. “Kami baru bisa bicara soal targetnya saja, kalau untuk harga belum bisa karena semuanya masih sedang dalam proses jadi belum bisa kami tentukan,” elak Shimada. Kawasaki ZX-10R ini merupakan motor gede yang mengendong mesin berkapasitas 998cc, 4 stroke, inline four, liquid-cooled, DOHC, 16 valves yang dikawinkan dengan transmisi 6 percepatan.(int)

SIMALUNGUN-Mengurangi dan menghindari penggunaan narkoba di kalangan generasi muda khususnya pelajar, Jumat (19/7) Polsek Bangun mensosialisasikan dan memberikan penyuluhan terkait bahaya narkoba kepada siswa SMA Asisi Jalan Asahan Kilometer 5, Kecamatan Siantar, Simalungun. Seribuan siswa SMA Asisi mulai kelas X sampai kelas XII tersebut tampak serius mendengarkan materi yang diberikan Kapolsek Bangun AKP Hitler Sihombing. Antara lain, jenis jenis narkoba, undang-undang yang digunakan untuk menjerat hukum pengguna narkoba dan hingga foto-foto akibat penggunaan narkoba turut ditampilkan dalam slide paparan yang dibawa. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB dan dilaksanakan di Aula sekolah tersebut, di pembukaan acara, Kapolsek bersama Kanit Binmas Ipda Tambunan menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak SMA dan SMK Asisi khususnya Kepala SMA Asisi Tiolan Simatupang dan Kepala SMK Rauli br Simbolon yang menyambut baik acara sosialisasi ini. Kapolsek Bangun AKP Hitler Sihombing menjelaskan, kegiatan ini sebagai wujud pencegahan dan sosialisasi terkait dampak dan bahaya peredaran narkoba khususnya di kalangan pelajar, selanjutnya pihak Katimnas Bangun akan berusaha bekerjasama dengan sekolahsekolah lain untuk melakukan kegiatan serupa. Antusiasme siswa terlihat di

akhir acara saat Kapolsek memberi kesempatan para siswa untuk bertanya, lebih dari 10 pertanyaan. Terlontar dari kepala sekolah mengucapkan terima kasih atas kunjungan pihak kepolsian Resort Simalungun. Kepada Metro Kapolsek Bangun AKP Hitler Sihombing mengatakan, selain menegakkan hukum bagi yang menyalahgunakan narkoba, Polsek juga mengadakan sosialisasi dampak penyalahgunaan narkoba. Sosialisasi bertujuan supaya pelajar SMA Asisi lebih mengetahui betapa bahayanya narkoba. Kegiatan ini selain untuk menekan angka penyalahguna narkoba yang ada di Kab Karawang juga memberikan wawasan kepada para siswa tentang bahaya.

memperlambat kerja saraf otak, menurunkan keterampilan motorik, peningkatan denyut jantung, gelisah dan cemas. Heroin atau Putaw dapar berakibat menimbulkan rasa lesu, hidung berlendir, hilang nafsu makan, kejang – kejang dan mata berair. “Sanksi hukum sesuai UU No 35 tahun 2009 tentang Narkotika, bila seseorang kedapatan menanam, membawa, memiliki, menyimpan, menguasai atau meyediakan jenis narkotika golongan 1 sesuai pasal 111 UU No 35 Tahun 2009 dipidana dengan penjara paling singkat 4 tahun dan paling 12 tahun dan pidana denda sebesar paling sedikit Rp800.000.000 dan paling banyak Rp8.000.000.000. (end/mer)

(F:METRO/IST)

SOSIALISASI- Kapolsek Bangun AKP Hitler Sihombing memberikan penyuluhan terkait bahaya narkoba kepada siswa SMA Asisi Jalan Asahan Kilometer 5, Kecamatan Siantar, Simalungun.

Berbagai Kemasan Parcel Disajikan Jelang Lebaran

Galaxy Note III

Galaxy Note III Sudah “Mendarat” di Indonesia GALAXY Note III yang belum diperkenalkan secara resmi oleh Samsung ternyata sudah “mendarat” di Indonesia. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkomifo) Indonesia diam-diam sedang menguji ponsel pintar berlayar jumbo ini. Sejauh ini, Galaxy Note III masih berupa rumor dan kabarnya akan diperkenalkan pada September 2013 dalam pameran IFA di Jerman. Galaxy Note III akan mengusung kode model SM-N900. Dari pengamatan KompasTekno di situs web Ditjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika, Kemenkominfo, perangkat ini masih berstatus SP3 (Surat Pengantar Pengujian Perangkat), atau sedang diuji oleh Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BPPT) tertanggal 4 Juli 2013. Selain Galaxy Note III,

Beberapa golongan narkotika dikatakan Kapolsek pertama Narkotika golongan 1 : mempunyai potensi sangat tinggi menyebabkan ketergantungan dan tidak untuk pengobatan. Contohnya : Heroin, Kokain, Ganja. Narkotika golongan II : potensi tinggi menyebabkan ketergantungan dan digunakan untuk pengobatan sebagai pilihan terakhir. Contohnya : Morfin, Petidin, Metadon. - Narkotika golongan III : potensi ringan menyebabkan ketergantungan dan digunakan untuk pengobatan. Contoh : Kodein. Tim BNNK Kabupaten Simalungun. Beberapa jenis narkotika beserta efek sampingnya, seperti Ganja yang dapat berakibat

Kemenkominfo juga sedang menguji tablet Google Nexus 7 generasi kedua. Google kembali mempercayakan Asus untuk memproduksi Nexus 7 terbaru ini. Baik Google maupun Asus, belum mengumumkan perangkat ini secara resmi. Namun, rumor soal rencana produksi produk sudah tersiar luas di industri teknologi. Asus Google Nexus 7 akan hadir dalam 2 versi, yakni versi WiFi (dengan kode model K008) dan versi Wi-Fi plus seluler (kode model K009). Keterangan pada situs web Ditjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika, tertulis bahwa perangkat Asus Google Nexus 7 baru berstatus SP3 (Surat Pengantar Pengujian Perangkat), atau sedang diuji oleh Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BPPT) tertanggal 28 Juni 2013. (int)

MEDAN- Merayakan Lebaran rasanya kurang lengkap tanpa adanya parcel yang biasa disajikan di dalam berbagai kemasan unik dan menarik. Tidak heran jika menjelang Lebaran seperti saat ini, penjualan parcel cukup menggairahkan. Dalam pekan kedua jelang Lebaran, parcel sudah menghiasi berbagai mall dan toko di Medan. Aini, penjaga stand parcel Lotte Mart di Mal Center Poin Jalan Jawa Medan mengatakan ada beragam bentuk dan harga parcel yang disajikannya. “Di sini kami sajikan beragam bentuk parcel yang menarik dengan beragam kemasan. Harganya tergantung ukuran, mulai dari Rp30 ribu, Rp70 ribu, Rp115 ribu, Rp300 ribu, Rp350 ribu, hingga Rp475 ribu,”katanya. Dia mengatakan varasi harga ini dibuat supaya parcel dapat dibeli semua kalangan. Hal ini sekaligus sebagai promo Lotte mart yang baru saja buka sehari lalu. Variasi isi parcel pun beragam dan sebagian besar adalah produk makanan seperti Kurma, Indocafe Cofemix, Delfi TOP Chocolate ,Teh Botol Sos-

ro Kotak, Tim Tam Wafer, Royal Choice Kaleng, Sari Kacang Hijau, Coca Cola Zero, Coutry Choice Guava, Indocafe Capucino, Milo , Tango Wafer Kaleng, dan banyak lagi. Di tempat lain, seperti Supermarket Irian jalan Aksara Medan yang juga menjual kemasan dan perlengkapan parcel bahkan. Rina, seorang pegawai mengatakan menjual Parcel memang menjadi kebiasaannya di Supermarket Irian. Kemasannya pun ada yang sudah siap dan adapula yang berdasarkan permintaan pembeli. “Selain menyediakan bentuk yang sudah di kemas, kami juga melayani perangkaian parcel sendiri karena kami juga menyediakan bahan perlengkpan parcel baik bentuk kotak, toples, rotan dan lainnya. Hal ini supaya pelanggan puas dengan pilihannya,” ujarnya. Untuk isi kemasan pun merupakan bahan-bahan yang baru baik bahan makanan maupun bahan perlengkapan lain, karena seperti yang dijelaskan Rina, mereka tidak ingin membuat pelanggannya kecewa.(mag9)

(F:METRO/IST)

PARCEL-Tiga orang ibu rumah tangga memperhatikan kemasankemasan parcel yang disajikan menjelang idulfitri.

Merpati Ingin Seperti Garuda JAKARTA - PT Merpati Nusantara Airline tetap optimis bisa menyelesaikan restrukturisasi utangnya sekitar Rp 6 triliun. Pihaknya berharap restrukturisasi tersebut bisa seperti yang dilakukan PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA). Direktur Utama Merpati Rudy Setyopurnomo mengatakan, utang milik Merpati ini bahkan lebih kecil dari utang Garuda Indonesia yang mencapai Rp15 triliun. Pihaknya optimis pemerintah bisa menyelesaikan masalah utang itu. “Jadi opsi yang mungkin untuk restrukturisasi utang adalah utangnya di-swap jadi saham, seperti Garuda. Gampang saja kok, dipindahkan ke bagian kiri saja (pembukuannya),” kata Rudy kepada Kompas.com saat ditemui di Hotel Shangri-La Jakarta, Kamis (18/7) malam.

(F:METRO/IST)

M E R PATI- Salsahtu jenis Pesawat Merpati yang beroperasi di Indonesia. Rudy menambahkan, pihaknya yakin pemerintah mau membantu masalah yang dialami salah satu maskapai pelat merah ini. Sebab, mayoritas

utang merupakan utang ke perusahaan BUMN. Sehingga bila Kementerian BUMN mengizinkan, maka proses restrukturisasi tersebut akan lebih mudah.

Saat ini, Merpati memiliki utang ke sejumlah perusahaan meliputi PT Pertamina, PT Angkasa Pura I, PT Angkasa Pura II, dan PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA). Sebenarnya pemerintah berupaya memberikan suntikan dana hingga Rp 561 miliar dari APBN hingga akhir 2011. Namun, usulan suntikan tambahan sebesar Rp 250 miliar pada tahun 2012 tidak terealisasi hingga saat ini. Lantas Kementerian BUMN membentuk tim restrukturisasi untuk mengembangkan Merpati agar maskapai tersebut bisa mandiri dan mampu menaikkan pendapatan operasionalnya. Namun ternyata hingga saat ini, operasional Merpati belum mampu untung tinggi. “Kalau dijual, ya tidak masalah. Yang jual kan yang punya,” katanya. (int)


SABTU 20 JULI 2013

LOWONGAN KERJA PT. Prudential Agency membuka lowongan kerja untuk menjadi Agen Asuransi Prudential. Tidak terikat waktu (Free Lance), dan hanya bagi orang yang ingin sukses dan ingin berpenghasilan uang besar. Dengan syarat: • Pria/Wanita usia 20 - 45 thn, punya KTP dan masih berlaku. • Mempunyai relasi yang luas • Bersedia mengikuti ujianAAJI, Anda akan mendapatkan: • Komisi selama 5 thn per nasabah • Bonus Tambahan Rp.1 juta • Jalan jalan Gratis kedalam/Luar negeri • Jenjang karir yang bergengsi

Segera hub. 0812

6354 0888

Prudential Manager

IKLAN INFO METRO SIANTAR

12


SABTU

20 Juli 2013

HOROSKOP HARI INI Cancer

(21 Juni- 20 Juli)

Pekerjaan: Yang penting Anda konsentrasi saja pada urusan Anda sendiri. Keuangan: Anda dapat menikmati hasil jerih payah sendiri. Kesehatan: Asam lambung meningkat Asmara: Kalau Anda menuruti emosi, bisa-bisa hubungan kalian menjadi

Leo

(21 Juli-21 Agustus)

Pekerjaan: Kalo benar sudah menjadi niat dan fokus, pasti urusan cepat beres Keuangan: Tergantung Anda, mau royal atau irit Kesehatan: cek kesehatan paru-paru Anda Asmara: Selalu salah terima. Positive thinking, dong.

Virgo

(23 September - 22 Oktober)

Pekerjaan: Mewujudkan keinginan Anda, tidak bisa langsung cepat dalam waktu singkat sehari atau dua hari Keuangan: Jiwa sosialmu sudah mulai kembali lembur, batasilah Kesehatan: Kurangi kebiasaan minum alkohol Asmara: Sikap Anda kadang terlalu memberi harapan.

Libra

(23 Agustus-22 September)

Pekerjaan: Tetaplah pada pendirian Anda semula, jangan terpengaruh oleh kabar angin yang tidak jelas. Keuangan: Hasilnya cukup memuaskan, jangan lupa menabung ya. Kesehatan: Tidak ada pilihan lain kecuali stop merokok Asmara: Anda merasa kurang

Scorpio

Bagi Tantri Syalindri Ichlasari alias Tantri Kotak, keluarga merupakan harta berharga yang dimilikinya. Bagaimana tidak, dari awal karirnya terjun ke dunia tarik suara, keluarga selalu mendukung dalam hal apapun. Makanya, saat ditemui di acara Djarum Hikmah Puasa 2013 Berbagi Momen Bersama Orangtua di

Grand Indonesia, Jakarta Pusat, vokalis Kotak itu bersyukur masih bisa membahagiakan kedua orang tuanya. Karena kesuksesan yang saat ini diraihnya, karena doa dan dukungan penuh dari kedua orang tuanya. “Saya bekerja sampai saat ini memang untuk keluarga. Dari awal karier pun, doa support itu dari keluarga,” ujar Tantri. Hj. Supriyati, ibunda Tantri sendiri

Manohara:

(23 Oktober – 22 November)

Saya Bukan Janda

Pekerjaan: Andaikan pikiran Anda luas, jangan terlalu gampang mengambil kesimpulan mengenai sesuatu Keuangan: Jangan sampai Anda menyesal. Pikir baik- baik sebelum membeli barang itu

Sagitarius

Manohara Odelia Pinot pernah menikah dengan pangeran Kelantan bernama Tengku Muhammad Fakhry. Namun, mereka sudah berpisah. Meski demikian, Mano menegaskan bahwa dirinya bukanlah janda. Sebab, Mano menilai pernikahannya dengan sang pangeran tidak sah. Menurutnya, kala itu ia menikah dalam keadaan terpaksa. “Mano bukan janda,” tegasnya ditemui usai syuting acara Show Imah di Trans TV, belum lama ini.

( 23 November - 20 Desember)

Pekerjaan: Anda harus konsentrasi bila ingin cepat selesai. Keuangan: Agak kacau. Anda inginnya marah melulu Kesehatan: Kesehatan jantung perlu dijaga Asmara: Tampaknya yang menjadi incaran Anda mulai membalas perhatian.

Capricorn

(21 Desember -19 Januari)

Pekerjaan: Jika Anda mau menyampaikan sesuatu, tidak perlu minta tolong. Lebih baik Anda sendiri yang bicara. Keuangan: Hilangkan semua gengsi. Anda sendiri yang bisa rugi Kesehatan: Perbanyak kosumsi ikan laut

Aquarius

Segera Main Drama Baru

(20 Januari - 18 Februari)

19 Februari - 20 Maret

Pekerjaan: Tetapkan tujuan Anda. Jangan selalu berubah pikiran atau mengubah rencana. Keuangan: Bila semua sesuai anggaran, semuanya bakal oke. Kesehatan: Tidak ada masalah

Aries

(21 Maret - 20 April)

Pekerjaan: Anda bisa mengalahkan saingan. Jadi tidak usah kuatir. Keuangan: Tagihan mulai berdatangan. Jangan lupa untuk membayar. Kesehatan: Gatal-gatal Asmara: Dia menjadi sumber kekuatan dan memberi rasa bahagia.

Taurus

(21 April - 20 Mei)

Pekerjaan: Terlalu perfeksionis akan bikin Anda jadi stres. Wajar-wajar sajalah Keuangan: Ada pemasukan, tapi juga ada pengeluaran Kesehatan: Perbaiki pola makanan Anda Asmara: Ada orang mengincar si dia.

Gemini

(21 Mei - 20 Juni)

Pekerjaan: Sebaiknya Anda bikin evaluasi apa yang sudah Anda bikin Keuangan: Anda masih kurang puas dengan penghasilan Anda. Kesehatan: Kurangi kebiasaan tidur lewat tengah malam Asmara: Anda sepertinya tidak berdaya

“Pernikahan itu dipaksakan oleh pihak sana (keluarga pangeran) jadi di Indonesia tidak sah, di Malaysia juga tidak sah. Dan, secara Islam pun juga tidak sah,” sambungnya. Sebagai wanita, Mano tentu ingin menikah dengan pria yang dicintainya. Mano juga ingin memiliki rumah tangga yang bahagia. “Menurut Mano, siapa sih yang enggak mau perkawinannya sukses sampai seterusnya?” tanyanya. “Menjadi seorang janda bukan sesuatu hal yang negatif,” tambah Mano. (int)

BoA

Pekerjaan: Dedikasi Anda pada pekerjaan baik sekali, karena suasana hati Anda lagi asyik hari ini Keuangan: Amati peluang-peluang yang kira-kira bisa menguntungkan Kesehatan: Memforsir olahraga tidak baik bagi jantung Anda

Pisces

mengaku bangga akan anaknya. Pasalnya, ia tahu betul perjuangan yang sudah diraih Tantri dari nol hingga bisa menjadi seperti sekarang. “Ini kan jalan hidup, dari papahnya kena stroke, dia (Tantri) berjuang sendiri, senangnya dari dia itu semangatnya. Belum dikenal orang, rejeki ada aja, karena dia selalu minta doa restu orangtua, selalu terbuka dan ngerti sama orangtua,” kata Supriati. (int)

Ussy Sulistyawati

Suami Saya Seperti Bang Toyib Sepanjang bulan Ramadan, Andhika Pratama, terbilang amat sibuk. Hampir setiap hari ayah satu anak itu berada di lokasi syuting. Bahkan, sudah tak aneh lagi jika Andhika harus ‘bermalam’ di lokasi, bukannya menikmati Ramadan di rumah bersama keluarga. “Suami saya kayak Bang Toyib, enggak pernah pulang. Jadi susah rayakan Ramadan bareng,” ucap Ussy di Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Putra Utama 4 Jalan Raya Bina Marga No 57, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur. Namun, Ussy paham kalau sibuknya suami adalah untuk mencari nafkah. “Aku sih enggak komplain. Dia sibuk untuk cari duit, kecuali nongkrong. Dia hampir 24 jam kerja. Makanya habis Ramadan aku bilang jangan ambil kerja, karena biar ada waktu sama anak-anak,” tandas Ussy. Jika Ussy tak pernah marah dengan kesibukkan yang sedang dijalani Andhika selama Ramadan, berbeda dengan putri Ussy dari pernikahan pertamanya, Ara, yang sudah mulai komplain dengan kesibukan ayah tirinya. “Ara yang komplain. Si kriwil marah-marah terus,” kata Andhika. “Papa kerja melulu, jarang pulang,” jawab Ara polos. (int)

Setelah memulai langkah pertamanya di Hollywood melalui film MAKE YOUR MOVE 3D, penyanyi BoA dilaporkan akan terlibat sebagai pemeran utama perempuan dalam dua episode drama KBS yang kemungkinan berjudul Expect Dating. Star News melaporkan bahwa BoA menghadiri proses pengenalan naskah drama. Bahkan aktor Choi Daniel dilaporkan akan menjadi lawan main BoA. Sebuah sumber menyatakan kepada Star News, “BoA kini sedang terlibat pembicaraan erat dengan tim produksi. Dan dia sangat ingin benar-

benar memerankan karakter yang baik selama proses pembacaan naskah,” seperti dilansir soompi.com. Namun, agensi BoA yakni SM Entertainment berkomentar di hari yang sama, “Peran BoA untuk drama Expect Dating belum pasti. BoA memang menerima tawaran proyek itu dengan positif. Dan memang benar bahwa kami sudah melakukan pembicaraan dengan tim produksi dan bagian penyiaran,” Jika BoA pasti akan terlibat dalam drama itu, ini akan menjadi kali pertama bagi BoA menjadi pemeran utama. Sebelumnya dia pernah menjadi cameo dalam drama Athena: Goddess of War pada 2010 silam. (int)


14

SABTU

20 Juli 2013

Empat Pebulutangkis Indonesia

Dani Pedrosa

IKUT ASIAN YOUTH GAMES Jonatan Christie, Muhammad Bayu Pangisthu, Ruselli Hartawan dan Fitriani akan ambil bagian di ajang Asian Youth Games 2013. Keempat pemain muda ini akan berlaga di Nanjing, Cina, pada 16-24 Agustus 2013.

Asian Youth Games 2013 ini merupakan ajang multi sports yang dilangsungkan empat tahun sekali dengan tujuan mempererat komunikasi dan pertukaran diantara pemuda-pemudi di kawasan Asia, menyebarkan Olympic Spirit untuk mendorong mereka untuk lebih aktif Bayu Pangisthu berpartisipasi dalam olahraga, kebudayaan dan kegiatan pendidikan serta gaya hidup sehat. Perhelatan ini merupakan yang kedua setelah tahun 2009 lalu Asian Youth Games sukses dilangsungkan di Singapura. Sebanyak 45 negara dan 3000 atlet (usia 14-17 tahun) dan ofisial, tercatat menghadiri event ini. Bulu tangkis merupakan satu dari 16 cabang yang akan dimainkan. Bertempat di Nanjing Sport Institute Gymnasium, bulutangkis akan memainkan tiga nomor saja yaitu tunggal putra, tunggal putri dan ganda campuran.

Coleen Rooney

Bikin Galau WAYNE Rooney kini sedang galau. Kini dia dirumorkan akan meninggalkan Manchester United. Namun, sang istri, Coleen, rupanya tak ingin keluarganyapergimeninggalkanInggris.Coleen masihingin tinggaldekatdenganorangtuanya di Liverpool. SebenarnyakeinginanColeenbisasaja terwujud.Pasalnya,Rooneykinimenjadi rebutanduatimasalLondon,Arsenaldan Chelsea. Namun, Manchester United justru tak ingin menjual pemain 27 tahun inikepadasesamatimInggris. “InimembuatWaynedanColeensedikit stres.Merekatakinginpergikeluarnegeri. Namun mereka tak bisa pindah ke Chelsea sesuai yang mereka inginkan. Mereka harus banyak berpikir,” demikian ucap sumber yang tak disebut namanya seperti dilansir The Sun. Sumber tersebut melanjutkan, pilihan pertama Rooney sebenarnya adalah Chelsea. Jarak dari London ke Liverpool hanya beberapa jam ditempuh dengan mobil. Namun, MU bersikukuh tak ingin menjualnyakeChelsea.Inimembuat Paris Saint-Germain menjadi tujuan yang memungkinkan. Namun, masalah tetap muncul jika Rooney benar-benar hengkang ke PSG. “Coleen tak ingin pindah ke Paris karena menurutnya itu terlalu jauh dari keluarganya, yang memberinya banyak bantuan merawat dua anak, Kai dan Klay,” ungkap sumber itu. “Jadi Wayne harus bolak-balik menggunakanjetpribadikerumah merekadiCheshire.Ataumungkin dia tinggal sendirian di hotel,” lanjutnya. MU baru saja menolak tawaran sebesar £20 juta dari Chelsea. Petinggi MU mengatakan hal itu karena Setan Merah tak ingin Rooney hengkang ke sesama rival di Premier League. “MU bersikeras tak akanmenjualRooneyke ke Chelsea atau klub Inggris lainnya. Bayangkan betapa gilanya mereka jika Rooney membantu Jose Mourinho merebut Premier League,” lanjutnya. (int)

“Nomor ganda putra dan ganda putri memang tidak akan dimainkan. Pemain kita akan bermain rangkap, Jonatan kemungkinan akan dipasangkan dengan Fitriani, sementara Bayu dengan Ruselli. Pertimbangan pemilihan pemain selain segi usia adalah kualitas dari pemain-pemain tersebut,” kata Christian Hadinata, mantan Kasubid Pelatnas yang kini menjabat sebagai Staf Ahli bagian Pendidikan dan Pelatihan, dilansir situs resmi PBSI. Sementara itu, para pemain terpilih mengaku senang mendapat kesempatan mewakili Indonesia di ajang ini. Apalagi sebagai pemain muda, mereka bisa menimba pengalaman sebelum nantinya terjun ke level yang lebih tinggi seperti Asian Games dan Olimpiade. “Saya senang bisa membawa nama Indonesia di ajang multi event, ini adalah pengalaman pertama buat saya. Kesempatan ini harus kami manfaatkan sebaik-baiknya. Soal target pasti inginnya yang terbaik yaitu gelar juara, tapi kami ingin fokus satu demi satu pertandingan dulu,” ujar Ruselli, pebulutangkis kelahiran Jakarta, 27 Desember 1997 ini. Ruselli, Bayu dan Fitriani merupakan anggota tim inti Indonesia pada ajang Asia Junior Championships 2013 lalu. Sementara Jonatan baru saja membuat kejutan dengan menjadi juara di kelas tunggal putra dewasa pada kejuaraan Prim-A Indonesia International Challenge 2013.(int)

Bakal Tampil di Laguna Seca PEBALAP Repsol Honda, Dani Pedrosa, akan berusaha tampil di MotoGP Amerika Serikat akhir pekan ini, 19-21 Juli 2013 waktu setempat. Pebalap asal Spanyol berharap cedera tulang selangkanya tidak semakin memburuk. P e d r o s a mengalami

cedera retak tulang selangka saat mengikuti latihan bebas ketiga MotoGP Jerman, akhir pekan lalu. Pembalap 27 tahun itu kemudian terpaksa absen di

Sachsenring dan harus tergeser dari puncak klasemen MotoGP 2013. Di Sachsenring, Pedrosa sempat mendapat lampu hijau untuk tampil di pemanasan sebelum balapan. Namun, runner-up MotoGP 2012 itu akhirnya mundur karena merasakan pusing. “Setelah akhir pekan yang mengecewakan di Jerman, saya senang bisa merasa lebih baik saat ini. Bahu saya tidak sepenuhnya patah, meski retak bukan situasi yang bagus,” ujar Pedrosa seperti dilansir SuperSport. Pedrosa mengaku sudah mendapat lampu hijau dari tim medis untuk tampil di MotoGP AS. Pembalap yang memperkuat Repsol Honda sejak 2006 itu berharap kondisinya bisa 100 persen fit sepanjang akhir pekan di Laguna Seca. “Sekarang saya harus kembali ke trek untuk mengetahui bagaimana kondisi saya. Saya berharap bisa meraih akhir pekan yang bagus,” tegas Pedrosa. Absen di Jerman membuat posisi Pedrosa di puncak klasemen MotoGP 2013 digeser rekan setimnya, Marc Marquez. Pedrosa kini mengoleksi 136 poin, tertinggal dua poin dari Marquez. (int)

Demi Haji, 2 Pemain Ini Buang Gaji Jutaan Dollar KAKAK beradik yang berkiprah di ajang American Football NFL rela meninggalkan klubnya dan gaji jutaan dollar AS demi pergi Haji. Kedua kakak beradik itu adalah Hamza dan Husain Abdullah. Sang kakak, Hamza, merupakan pemain inti dari klub NFL Arizona Cardinals. Sementara, Husain bermain bagi Minnesota Vikings. Kakak beradik tersebut memulai kariernya di American Football dari bawah. Usai tampil mengagumkan semasa sekolah dan kuliah, keduanya dikontrak masuk klub tersebut. Namun pada Juni lalu, Hamzah dan Husain meminta izin selama 30 hari kepada klub masing-masing untuk menjalankan Ibadah Haji di Mekkah. Tetapi, klub mereka tak memberi izin. Mereka pun memutuskan berhenti. “Anda tahu bahwa kami bermain American F o o t b a l l , olahraga nomor satu di Amerika. K a m i melakukan s e b u a h perjalanan. Apa yang tidak lebih Amerika dari itu?” ungkap Hamza dilansir NBC News. Sebagai orang yang lahir dan tumbuh besar di daerah keras Los Angles, Hamza dan Husain telah lama memimpikan memiliki uang banyak dan melaksanakan

Rukun Islam yang kelima, yakni pergi Naik Haji. “Kami bermain American Football sejak umur 8 tahun. Kami telah merubuhkan semua tantangan dan hambatan agar bisa sampai seperti ini,” ungkap Husain. “Tapi dalam Ibadah Haji, kami menemukan hal yang lebih menghidupkan

dari perjuangan kami di American Football. Untuk itu, kami merasa harus melakukannya,” ia menambahkan. Hamza dan Husain juga mengajak ibunda, guru, ayahnya yang sedang sakit, dan mantan tukang kayu yang menderita diabetes kronis dalam ibadah Haji mereka. (int)


15

SABTU 20 Juli 2013

Fabregas Tak Dijual Barcelona memberikan penegasan terhadap status Cesc Fabregas. Gelandang yang sedang diincar Manchester United itu tidak bakal dijual.

S

ebelumnya, Wakil CEO Manchester United Ed Woodward dikabarkan meninggalkan Sydney, tempat United sedang melakukan pemusatan latihan saat ini, untuk merampungkan transfer penting. Dugaan yang beredar, Woodward terbang ke Spanyol untuk merampungkan transfer Fabregas. United disebut yakin bisa mendatangkan eks gelandang Arsenal itu ke Old Trafford. Namun, pihak Barca akhirnya

buka suara soal status Fabregas. “Barca memastikan tidak akan menanggapi tawaran apapun untuk Cesc. Dia jelas tidak untuk dijual,” ujar Wakil Presiden Barca Josep Maria Bartomeu seperti dilansir Guardian. Manajer United David Moyes sendiri membenarkan bahwa klubnya tengah menanti kepastian transfer tersebut. Kabarnya, United mengajukan tawaran sebesar 30 juta euro kepada Los Cules. “Saya tidak bisa bilang secara

persis kepada Anda. Saya sudah kontak dengan chief executive yang sedang mengurus ini. Saya berharap dalam beberapa hari ke depan sudah mendapatkan kabar.” “Saat ini di Inggris masih tengah malam jadi saya akan punya sedikit informasi besok atau lusa tentang itu. Kami sedang mencoba sangat keras untuk menambah sejumlah pemain ke skuat dan mudahmudahan ada kabar baik dalam waktu dekat,” kata Moyes. (int)

Agger Digoda Barca BUKAN rahasia lagi kalau klub raksasa La Liga, Barcelona tengah mengincar bek tangguh milik Paris Saint Germain, Thiago Silva untuk menjadi pelapis bagi Carles Puyol. Sadar akan harapannya tersebut tak bisa terealisasi, rencana berikutnya pun siap dilancarkan Blaugrana. Nama bek kelas wahid lainnya pun disiapkan, kini target Barcelona tertuju pada salah satu punggawa Liverpool, Daniel Agger. Pemain asal Denmark ini memang dikenal sebagai pemain yang piawai dalam mengawal pertahanan The Reds, bahkan tak jarang gol Liverpool juga tercipta berkat ketajaman naluri menyerangnya. Dikutip The Sun, Jumat (19/ 7), dana sebesar 12 juta pound siap digelontorkan manajemen klub Catalan tersebut agar bisa

membuat Agger berseragam biru-merah. Saat ini, kans yang dimiliki Barcelona untuk bisa membawa Agger keluar dari Anfield bisa dibilang sangat minim bahkan hampir mustahil. Pasalnya Liverpool jelas masih sangat membutuhkan servis pemain bertato ini menyusul pensiunnya bek legendaris The Reds, Jamie Carragher. Tak berlebihan bila dikatakan Liverpool sangat bergantung pada pemain berpostur 191 Cm ini. Sejak memperkuat klub asal kota pelabuhan pada musim 2005/2006, jam terbang yang didapatkannya menunjukkan grafik positif. Musim 2012/2013 lalu, dari total 38 pertandingan di Premier League, Agger mendapat kesempatan turun di 35 pertandingan dan semuanya dimulai sejak awal laga sebagai starter. (int)

Daniel Agger

Tawar Bale

Dianggap Hanya Buang Waktu MANCHESTER United berjuang keras mendatangkan Gareth Bale dari Tottenham Hotspur. Terakhir, kabarnya mereka siap menggelontorkan dana £60 juta atau Rp927 miliar untuk pemain

timnas Wales tersebut. Hadirnya Bale nanti diyakini bisa mengobati kekecewaan fans jika MU jadi melepas Wayne Rooney yang sekarang sedang uring-uringan.

Tottenham tentunya sadar bahwa pundi-pundi yang ditawarkan ‘Setan Merah’ sangat besar. Namun, menurut sumber dalam klub, tawaran itu tetap tidak membuat pimpinan klub

Daniel Levy bergeming. Kepada Mirror.co.uk, sumber tersebut menyatakan kalau TottenhambersikukuhtidakakanmelepasBale,bahkanbilaMUsampai berani menebusnya dengan biaya £85 juta. Ditegaskan pula bahwa segala upaya MU untuk mendapatkan Bale hanyalah sia-sia dan membuang waktu saja. Pada Kamis kemarin (18/7),

Direktur Eksekutif MU Ed Woodward meninggalkan rombongan tur MU. Diyakini kepulangannya adalah untuk menyelesaikan urusan transfer. Hal pertama yang akan diurus Woodward perihal transfer Rooney. Baru setelah itu dia akan fokus menangani kepindahan dua incaran utama yakni Cesc Fabregas dan Bale. (int)

Gareth Bale


16

SABTU 20 Juli 2013

Arsene Wenger dapat lampu hijau untuk membuat tawaran menentukan sebesar 40 juta pound sterling (Rp619 miliar) guna memboyong Luis Suarez dari Liverpool. Suarez jadi prioritas utama Arsenal setelah tawaran pertama The Gunners sebesar 30 juta pound sterling (Rp464,2 miliar) langsung ditolak Liverpool.

A

wal pekan ini, The Gunners telah membuka kembali pembicaraan dengan petinggi Liverpool dan membawa tawaran terbaru sebesar 35 juta pound sterling (Rp541,4 miliar). Tapi kubu Anfield lagi-lagi menolak tawaran Arsenal karena itu belum cukup untuk membujuk mereka melepas aset klub yang paling berharga. Arsenal yang ngotot menginginkan Suarez akhirnya siap mengajukan tawaran sebesar 40 juta pound sterling. melansir pada Kamis (18/7), itu adalah nilai yang dapat memicu klausul pelepasan Suarez, dan Liverpool diwajibkan untuk menden-

Asia Tour 2013

Liverpool Main Serius PELATIH Liverpool Brendan Rodgers memastikan akan asuhnya akan bermain serius saat menghadapi Indonesia XI. Meski begitu, Rodgers enggan mematok target gol untuk anak asuhnya. Liverpool akan mengawali tur pramusimnya di Asia dengan melawat ke Tanah Air, menghadapi skuad Indonesia XI besutan Jacksen F Tiago, Sabtu (20/7). Meski hanya bertajuk laga uji coba, mantan pelatih Swansea City ini memastikan bahwa para pemainnya akan tetap bermain dengan serius. Menyikapi pernyataan Rodgers, muncul pertanyaan berapa gol yang akan disarangkan skuad The Reds ke gawang Indonesia XI? Mengingat beberapa hari sebelumnya, Arsenal sukses menggasak Boaz Solossa cs dengan skor telak 7-0! Meski ada perubahan nama dalam skuad Indonesia XI dibanding dengan Indonesia All Stars, namun sejumlah kalangan meyakini Liverpool akan meraih kemenangan, bahkan tak mungkin dengan skor mencolok. “Skor besar? Yang bisa kami janjikan adalah kami akan tetap bermain serius. Kami akan bermain dengan ciri khas kami, atraktif, menyerang dan menghibur. Tidak ada istilah Friendly match buat kami,” ujar Rodgers di sela-sela acara pengumu-

man kerjasama The Reds dengan Standard Chartered di XXI Lounge Plaza Senayan, Jumat (19/7). “Saya tidak akan bilang 9 atau 10 gol. Satu, lima atau sepuluh

gol sama saja, yang terpenting kami bermain serius, dengan gaya sendiri. Ini tes yang bagus buat kami,” sambungnya. Dalam kesempatan ini, Rodgers juga mengaku tidak sabar menunggu pertandingan di SUGBK. Dia mengaku ingin segera merasakan atmosfer luar biasa di Stadion, menyusul animo Liverpudlian sebutan fans Liverpool- yang memang selalu memberikan sambutan luar biasa kepada skuad The Reds selama di Jakarta. (int)

garkan tawaran yang datang. Manajer Liverpool Brendan Rodgers yakin Suarez berutang dengan rekan setimnya di Liverpool. Utang terbesar, menurut Rodgers, tentu saja kepada fans di Anfield sehingga mewajibkan Suarez untuk bertahan di Liverpool. ”Ini bukan tentang saya atau klub, saya pikir ini tentang pendukung dan rekan satu tim Suarez untuk apa yang telah mereka beri,” kata Rodgers. “Mereka telah berdiri di sampingnya, dan melalui semua trauma selama beberapa musim terakhir.” Suarez sempat mengalami masa suram di Liverpool ketika dia terlibat skandal

Drawing Kualifikasi 3 Liga Champions UEFA sudah melakukan drawing babak kualifikasi ketiga Liga Champions untuk musim 2013/14. Pada intinya babak ini mencari 15 tim yang akan bertarung di laga play-off sebelum masuk fase grup Liga Champions. Laga kualifikasi ini akan digelar pada 30-31 Juli dan 6-7 Agustus mendatang. UEFA

membagi kualifikasi ini menjadi rute Champions dan rute Liga. 15 Tim pemenang dari babak kualifikasi ini sudah ditunggu 5 tim kuat di babak play-off; Arsenal, AC Milan, Schalke 04, Real Sociedad dan Paos de Ferreira. 20 tim itu nantinya akan berebut 10 tiket ke fase grup. (int)

pelecehan rasialisme dengan Patrice Evra dua musim lalu, serta insiden menggigit lengan Branislav Ivanovic musim lalu. Namun, saat mayoritas publik dan media Inggris mengecam sikap “arogan” Suarez, rekan setim dan fans Liverpool tetap membela Suarez. Meski demikian, kondisi internal Suarez tak mempengaruhi niat Arsenal untuk segera menuntaskan minatnya dengan penyerang Uruguay itu. Arsenal dituntut untuk membuktikan klaim yang mengatakan mereka punya duit banyak buat mendatangkan pemain bintang sekaliber Suarez. (int)

Hasil drawing kualifikasi 3 Liga Champions 2013/14 RUTE CHAMPIONS FC Basel 1893 vs Gyri ETO FC / Maccabi Tel-Aviv FC Sligo Rovers FC Molde FK vs The New Saints FC / Legia Warszawa K Slovan Bratislava / PFC Ludogorets Razgrad vs FC Shirak / FK Partizan FC Dinamo Tbilisi / Streymur vs FC Steaua Bucureti / FK Vardar APOEL FC vs Birkirkara FC / NK Maribor Celtic FC / Cliftonville FC vs IF Elfsborg / FC Daugava Daugavpils FC BATE Borisov / FC Shakhter Karagandy vs Nefti PFK / KS Sknderbeu FK Austria Wien vs FK Ekranas / FH Hafnarfjrdur HJK Helsinki / JK Nmme Kalju vs FC Viktoria Plze / FK eljezniar CS Fola Esch / GNK Dinamo Zagreb vs FC Sheriff / FK Sutjeska.

RUTE LIGA FC Nordsjlland vs FC Zenit St Petersburg FC Salzburg vs Fenerbahe SK PAOK FC vs FC Metalist Kharkiv PSV Eindhoven vs SV Zulte Waregem Olympique Lyonnais vs Grasshopper Club


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.