Mp1212

Page 1

HOTLINE Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl.Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

JUMAT

Eceran, Rp. 3.500

12 DESEMBER 2014

Korane Arek Malang

www.malang-post.com

KECELAKAAN KERJA

BULULAWANG- Kecelakaan kerja terjadi di SPBU AN-Nur Bululawang kemarin siang. Seorang pekerja bernama Supriyadi, 27 tahun, warga Lowokwaru Kota Malang yang membersihkan tangki bawah tanah SPBU itu, pingsan saat menjalankan tugasnya. Sedangkan kedua orang lain yang bermaksud menolongnya, juga pingsan. Keduanya adalah Sugeng, 31 tahun, warga Sawojajar Kota Malang dan Pengawas SPBU AN-Nur Bululawang Yudi 33 tahun, warga Desa Krebetsenggrong Kecamatan Bululawang. “Ketiga korban dapat diselamatkan. Saat ini mereka dirawat di RSSA Kota Malang,” ujar Kapolsek Bululawang Kompol A Nasution kepada Malang Post kemarin.

Bersihkan Tangki SPBU, Tiga Orang Pingsan

Dia menjelaskan, mulanya pengelola SPBU bakal melakukan tera ulang bagi tiga tangki di dalam tanah tersebut. Untuk itu, pengelola SPBU memanggil jasa pembersih, CV Sari Bumi. Dua orang ditunjuk sebagai pekerjanya yakni Supriyadi dan Sugeng. Seperti biasa, keduanya menjalankan tugas sesuai dengan prosedur dan aturan. Mereka juga menggunakan masker dan oksigen ketika masuk ke dalam tangki tersebut. Supriyadi,

SPBU

masuk terlebih dahulu ke dalam tangki. Menggunakan alat pengaman berupa helm, tali dan oksigen, dia turun ke bawah. Sesampainya di dalam tangki tersebut, tibatiba korban pingsan. Diduga, ia kehabisan oksigen atau keracunan gas. Mengetahui rekannya tergeletak pingsan, Sugeng berinisiatif melakukan pertolongan dengan masuk ke dalam tangki. “Saat masuk ke dalam, dia dibantu oleh satpam yang berada di SPBU teresebut. Sesampainya di dalam, yang bersangkutan juga ikut pingsan,” kata Perwira Menengah (Pamen) dengan satu melati di pundaknya. Lanjut dia, mengetahui kedua pekerja pingsan, satpam tersebut melaporkan kepada atasannya, Pengawas SPBU AN-Nur Bululawang Yudi. Pengawas SPBU dengan menggunakan masker ikut masuk ke dalam tangki berukuran 20 ribu liter tersebut. Berniat untuk melakukan pertolongan, yang bersangkutan juga pingsan setelah berada di dalam. Mengetahui bosnya pingsan di tangki yang mempunyai kedalaman tiga meter tersebut, membuat satpam panik dan berteriak minta tolong. Baca Bersihkan... Hal. 11

1 SPBU AN-Nur Bululawang meminta CV 4

Sesampai di dalam dasar tangki tersebut, tiba-tiba Yudi lemas, kehabisan oksigen.

5 Sugeng yang

melihat temannya tergeletak pingsan, berinisatif melakukan pertolongan.

Sari Bumi untuk membersihkan tiga tangki penyimpanan bahan bakar minyak yang kosong, untuk ditera ulang.

2 Jam 12.00 WIB, dua petugas CV Sari Bumi,

3 Supriyadi masuk duluan ke

tangki pertama bekas berisi Pertamina Dex menggunakan tali dan alat pengamanan.

datang ke lokasi kejadian. Keduanya, Sugeng, warga Sawojajar Kota Malang dan Supriyadi, warga Lowokwaru Kota Malang.

8

6 Sesampainya di dalam, Sugeng pun ikut pingsan. Mengetahui

kejadian itu, Pengawas SPBU Yudi juga berinisiatif melakukan pertolongan.

7

GRAFIS: TEM, HARY/MP

Yudi yang masuk ke dalam menggunakan masker dan berniat menolong, justru ikutikutan pingsan

Satpam SPBU yang mengetahui kejadian itu panik dan meminta tolong.

9 Dibantu warga

MALANG- Saat ada SMA swasta yang memutuskan untuk memakai kurikulum internasional, kepala SMP swasta yang

tergabung dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP swasta langsung menggelar rapat terkait rencana pemberlakuan Kurikulum 2013 (K13), kemarin. Kini mereka menunggu kebijakan Dinas Pendidikan Kota Malang dan Provinsi Jatim serta Kementerian Pendidikan. “Tadi (kemarin) kami rapat pengurus

MKKS SMP Swasta di SMP Taman Muda. Hasil rapat pengurus, kami masih terus mengikuti perkembangannya (K13),” kata Ketua MKKS SMP Swasta Kota Malang, Drs Idham Cholik MPd saat dihubungi kemarin. Kendati belum memastikan sikap, Idham membeber kesiapan mereka dalam pemberlakuan kebijakan kurikulum. Saat

ini kata dia, K13 sedang berlangsung. Persiapan pemberlakuan K13 di semester pertama tahun 2015 juga sudah matang. “Buku-buku paket untuk semester depan yang dimulai Januari sudah siap. Bukubuku itu dari Dinas Pendidikan Kota Malang,” kata Idham yang sehari-hari sebagai kepala SMP Waskita Dharma ini. Baca SMP... Hal. 11

Perkenalkan Fabiano Senin Depan MALANG – Nama Fabiano Beltrame Da Rosa sudah jadi bahan pembicaraan suporter Arema Cronus beberapa wak­ tu terakhir. Dalam wak­t u dekat, Fabiano akan di­p er­ kenalkan manajemen Si­ngo Edan kepada publik. Ka­ barnya, Senin depan (15/12), pemain asal Brasil tersebut

ketiganya dilarikan ke RS Mitra Delima Bululawang. Untuk perawatan lebih lanjut, mereka dibawa ke RSSA Kota Malang.

sekitar dan kepolisian, ketiganya dikeluarkan dalam keadaan pingsan.

SMP SWASTA TETAP K-13

Keputusan Rapat Bersama, Menunggu Kebijakan Dinas Pendidikan

10 Pukul 13.30 WIB

akan dipublikasikan sebagai pemain resmi Arema untuk ISL 2015. Kabar internal manajemen menyebut Arema masih enggan berbicara terang-terangan karena merasa “sungkan” dengan Persija Jakarta, klub yang dibela Fabiano sebelumnya.

PENCAIRAN PSKS KABUPATEN MALANG

Baru 90 Persen, Rp 5 M di Kantor Pos MALANG – Warga Kabupaten Malang tidak seaktif warga Kota Malang dan Kota Batu dalam pencairan dana Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS). Di hari terakhir pencairan kemarin, di wilayah ini baru mencapai 90.91 persen atau 133.077 dari 146.381 warga yang menerima dana konpensasi BBM tersebut. Karena itu, masih ada 13.304 warga Kabupaten Malang yang belum mencairkan dana PSKS. Kepala Kantor Pos Malang Muhammad Zaini menguraikan, sekalipun masih banyak warga yang belum mencairkan dana PSKS, pihaknya menjamin dana yang dikeluarkan oleh Kemensos ini tidak akan hilang atau hangus. Lantaran PSKS sendiri sifatnya simpanan atau tabungan. Kepada Malang Post, Zaini menjelaskan sesuai data pencairan di wilayah Kabupaten Malang dilakukan sejak 24 November – 12 Desember. Namun karena ada perubahan, kemarin merupakan hari terakhir pencairan. Baca Baru... Hal. 11

12.336

12.336

Baca Perkenalkan... Hal. 11 12.347 PURWANTO/ MALANG POST

LEBIH RAMPING: Rangkaian slinger yang dijadikan pohon Natal menambah variasi jenis pohon Natal.

Berburu Pohon Natal Berbahan Slinger MALANG – Desember telah berada di pekan kedua. Tidak sampai dua pekan ke depan, umat Kristen merayakan hari Natal. Hal ini berpengaruh pada store yang menjual aneka koleksi pohon Natal dan aksesorisnya yang semakin maksimal mengeluarkan koleksi terbaik dan terbaru. Baca Berburu... Hal. 11

Ebes Ngalam Tes Kesehatan Pemain Anyar Kana : Pemain anyar Arema Somen Alfred Tchoy te dites kesehatan bes Ebes : Pasti jes, soale pemain asing kudu bener-bener kipa Kana : Soale onok pemain ketoke kipa tapi malah cedera Ebes : Makane kudu dites kesehatan karo dokter sing ahli. Ojok sampe wis kadu ngarayab laham tapi pemaine mek paspasan

9/12

11/12

485.000 481.000

9/12

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

PAMER KARYA: Siswa SMAK Dempo memamerkan produk karya mereka di aula sekolah, kemarin.

Siswa Dempo Enjoy dengan Ujian K-13 MALANG – Jika masih banyak sekolah yang mengeluhkan susahnya penerapan Kurikulum 2013 (K-13), tidak demikian halnya dengan SMAK St Albertus (Dempo) Malang. Ratusan siswa dan guru tampak enjoy mengikuti penilaian evaluasi akhir semester (UAS) yang dikemas dengan cara unik dan berbeda. Sepanjang hari kemarin (11/12/14), mereka berkumpul

untuk melihat aksi dari beragam penampilan seni hingga robotik hasil karya siswa kelas XI yang bertempat di aula sekolah. Ya, tak seperti kebanyakan sekolah yang hanya melaksanakan ujian di dalam kelas dan meminta siswa mengerjakan soal-soal yang ada, seluruh siswa kelas XI di SMAK Dempo diwajibkan menampilkan hasil belajarnya selama satu semester di hadapan

teman-teman lainnya dan guru penguji. Mereka pun menampilkan kreativitas sesuai dengan bidang yang diminati. Seperti pantauan Malang Post kemarin, para pelajar kelas XI tampil dengan beragam tari tradisional hingga modern, bermain gamelan, kulintang, angklung, assamble, paduan suara, sampai hasil karya robotik. Baca Siswa... Hal. 11

KH Basori Alwi dan Pesantren Ilmu Al-Quran (2)

Dua Santri Cikal Bakal PIQ, Dapat Doa Khusus Kiai Hamid KH Basori Alwi memang guru sejati, ia tak pernah merasa bosan membagikan ilmu kepada siapapun. Itu tak lepas dari falsafah hidupnya ‘Likulli syai’in zakatun wa zakaatul ‘ilmi at ta’liim’, segala sesuatu itu ada zakatnya dan zakat ilmu adalah mengajar. Falsafah tersebut sebenarnya adalah pesan yang disampaikan oleh KH Dimyati pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Solo, namun karena sangat membekas dan terkesan, pemilik nama lengkap Muhammad Basori Alwi Murtadlo ini menjadikannya falsafah hidup. Dari segi bahasa, zakat berarti

10/12

10/12

481.000

11/12

TERUSAN DANAU KERINCI

Jalan Rusak Parah, Tak Kunjung Diperbaiki MALANG – Warga Jalan Terusan Danau Kerinci, Desa Mangliawan, Pakis mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah. Hampir seluruh aspal di jalan yang menghubungkan antara Kota dan Kabupaten Malang ini terkelupas dan berlubang. Kondisi tersebut kian diperparah saat musim penghujan ini. Air yang menggenang di lubang membuat banyak pengguna jalan harus lebih berhati-hati saat mengemudi agar tidak terjatuh karena tergelincir. Sulaiman, salah satu warga RT01 RW14 Desa Mangliawan menyebutkan jika, kondisi jalan yang rusak parah ini terjadi cukup lama, sejak awal tahun. Kerusakan dimulai dari lubang kecil yang kemudian terus membesar dan dalam lantaran tidak segera diperbaiki. “Kita sudah sering mengadu, baik ke desa maupun ke kecamatan, tapi kenyataannya belum ada tanggapan, sekarang rusaknya kian parah,’’ katanya. Baca Jalan... Hal. 11

PURWANTO/MALANG POST

BERDOA: KH Basori Alwi memimpin doa yang diamini Tim Sowan Kiai Malang Post, Mahmudi (kiri) dan Dewi Yuhana serta santri pendampingnya.

suci, mulia, berkah, tumbuh dan bertambah. Karena itu, siapapun yang mengeluarkan zakat untuk

hartanya tidak akan pernah kekurangan karena apa yang dimiliki akan terus bertambah,

begitu juga dengan ilmu. Saat diamalkan melalui mengajar, Baca Dua... Hal. 11

IRA RAVIKA/MALANG POST

RUSAK PARAH: Jalan rusak dan berlubang warga tuntut perbaikan.


jumat, 12 desember 2014

2

Gus Ipul: BPJS Tidak Mampu Sosialisasi Progamnya SURABAYA– Kebijakan BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Kesehatan menggandeng organisasi keagamaan dan kepemudaan, dianggap cukup tepat. Karena, akibat ketidakmampuan BPJS, sampai sekarang, banyak masyarakat belum mengetahui seluk beluk BPJSK. ‘’Masih banyak masyarakat yang tidak mengetahui dan memahami program BPJS Bidang Kesehatan. Kenapa, karena BPJS tidak mampu mensosialisasikan progam yang dijalankan,’’ kata Saifullah Yusuf, Wagub Jatim di Hotel Bumi Surabaya, kemarin. Dikatakan dia, BPJSK adalah amanat UU Nomor 24 Tahun 2011 sekaligus revolusioner jaminan bidang sosial kesehatan. Karena itu, seluruh masyarakat wajib mengetahui dan mendapatkan pelayanan tanpa biaya ini. ‘’Organisasi keagamaan dan kepemudaan punya peran penting dan strategis di tengah masyarakat. Karena itu merupakan upaya cerdas jika BPJS bermitra dengan kedua organisasi ini,’’ kata Gus Ipul. Menurut dia, peranan tokoh agama dan kepemudaan melakukan sosialisasi BPJSK otomatis memudahkan masyarakat untuk memahaminya. Ujung-ujungnya, mereka akan dengan suka rela juga masuk menjadi anggota BPJSK. ‘’Prinsip kami mendukung usaha BPJS merangkul organisasi ini. Bahkan, saya harapkan ada tindak lanjut dari pertemuan nasional sosialisasi BPJS bidang ini agar hasil pertemuan dapat dirasakan,’’ harapnya.

Ziarah ke Makam Gus Dur

NET

ZIARAH : Dubes AS untuk Indonesia, Robert O Blake Jr berziarah ke makam Gus Dur di Pondok Pesantren Tebuireng, Kecamatan Diwek, Jombang, kemarin.

Dubes AS Belajar Toleransi JOMBANG- Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia, Robert O Blake Jr berziarah ke makam Presiden RI ke-4, KH Abdurahman Wahid atau Gus Dur di Pondok Pesantren Tebuireng, Kecamatan Diwek, Jombang, Kamis (11/12/2014). Rombongan Dubes AS tiba di Ponpes Tebuireng sekitar pukul 10.45 Wib. Sebelum berziarah, rombongan diterima pengasuh ponpes, KH Solahudin Wahid atau Gus Solah di kediaman pribadinya. Pada kunjungannya kali ini, Robert O Blake Jr didampingi Konsul Jenderal AS Joaquin F Monserrate dan Pejabat Politik dan Ekonomi Konjen AS di Surabaya Joanne I. Cossitt. Setelah berdialog sekitar 20 menit, Blake berziarah ke makam Gus Dur di dalam komplek Ponpes Tebuireng. Didampingi Gus Solah dan istrinya, Farida Solahudin menaburkan bunga ke makam Gus Dur. Selain itu, Blake juga menaburkan bunga ke makam ayah dan kakek mantan Ketua Umum PBNU, yakni KH Wachid Hasyim dan KH Hasyim Asyari. “Kedatangan saya kesini untuk berziarah ke makam Gus Dur dan belajar lebih jauh tentang ajaran-ajaran beliau,” kata Blake kepada wartawan usai berziarah. Sementara Konsul Jenderal AS Joaquin F Monserrate menuturkan, selain berziarah, pihaknya ingin memperlajari nilai-nilai yang diajarkan Gus Dur semasa hidupnya. Yakni toleransi baik dalam beragama, bersosial dan berpolitik.”Saya ingin mentauladani ajaran Gus Dur, beliau bisa menjalin hubungan baik dengan siapapun, bahkan dengan lawan politiknya,” tandasnya. Usai berziarah, rombongan dubes AS ini meninjau kegiatan belajar mengajar di Madrasah Mu’alimin Hasyim Asy’ari, yakni sekolah agama setingkat SMP dan SMA yang berada di kompleks Ponpes Tebuireng. (jpnn/dtc/udi)

Sementara itu dari data yang dihimpun menyebutkan, komposisi penduduk Indonesia 55 persen bekerja di sektor informal dan 45 persen di sektor formal. Sektor informal masih mendapat subsidi biaya pengobatan dari pemerintah. ‘’Kendala terbesar sekarang ini penduduk yang bekerja di sektor informal. Mengapa, meski sudah menjadi anggota BPJS terkadang mereka masih sangat sulit ditagih membayar iuran,’’ katanya. Taufik Hidayat, Direktur SDM dan Umum BPJSK mengatakan, kegiatan di Surabaya ini juga diberlakukan serentak secara nasional. Untuk Wilayah Indonesia Barat diadakan di Sumatera Utara (Medan) dan Wilayah Indonesia Timur di Surabaya, diikuti 171 peserta dari 18 provinsi. ‘’Pesertanya antara lain datang dari organisasi keagamaan seperti NU (Nahdlatul Ulama), Muhammadiyah, Walubi (Budha), Persada (Hindu), KWI (Konferensi Wali Gereja) dan juga KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia),’’ kata Taufik. Ditambahkan, dilibatkannya kedua organsasi ini tidak lain sebagai bentuk keseriusan BPJS menyukseskan program pemerintah. Khususnya, untuk memahami progam JKN dan BPJS. ‘’Pada akhirnya akan terbentuk masyarakat sejahtera, yang diimplementasikan dengan terjaminnya kesehatan masyarakat. Artinya orang sakit tidak perlu khawatir dengan biaya perawatan kesehatan lagi,’’ pungkasnya. (has/udi)

HARY SANTOSO/MALANG POST

SOSIALISASI: Gus Ipul membuka kegiatan sosialisasi BPJSK bersama organisasi keagamaan dan pemuda.

Menhan: Loyalitas Tegak Lurus, Bukan Ganda SURABAYA– Menteri Pertahanan, Jenderal (Purn) Ryamizard Ryacudu berharap posisi Indonesia bisa naik di urutan 10 sebagai negara berdaulat, mandiri dan berkepribadian. Sebab, saat ini, di mata dunia rangking Indonesia masih menduduki di posisi 19 dunia. ‘’Mari, kita wujudkan impian dan harapan ini bersama-sama. Agar Indonesia lebih bermartabat di mata dunia,’’ ungkap Ryamizard, saat memberi pengarahan seluruh perwira se Garnisun Tetap (Gartap) III Surabaya di Bumimoro Surabaya, kemarin. Dalam pengarahannya, mantan Pangdam V Brawijaya ini, lebih fokus membahas visi misi pemerintahan RI tahun 2014-2019. Karenanya, Ryamizard berharap kedatangannya di Jatim bisa membawa perubahan besar khususnya untuk perwira TNI di wilayah Gartap III Surabaya. Poin-poin pengarahan yang diikuti sekitar 1.766 perwira TNI ini, Ryamizard menyebut 12 hal penting dan wajib dipedomi para perwira. Diantaranya peralihan pemerintahan dari Presiden SBY ke Presiden Jokowi yang berjalan aman dan damai. Kemudian, Ryamizard juga menyoroti pentingnya arti loyalitas sebagai seorang perwira. Di mana loyalitas tidak mengenal sikap ganda melainkan harus tegak

lurus. ‘’Karenanya, silahturahmi harus tetap terjalin dengan para pemimpin,’’ katanya. Menantu mantan Wapres Tri Sutrisno ini juga mengingatkan, perwira hendaknya tidak mudah melupakan jasa-jasa para pemimpin terdahulu. ‘’Selain itu harus terus meningkatkan kesadaran dalam bela negara, yang seharusnya sudah mulai diberikan sejak dini,’’ ujarnya. Dalam arahannya tersebut, Ryamizard juga menyorot situasi yang terjadi akhir-akhir ini sehingga masih terjadi kesalahpahaman antar penjaga keamanan negara. Sehingga, perlu difahami bagi perwira pentingnya menjaga kekompakan antar satuan, antar matra dan instansi pemerintah. ‘’Sebagai komandan harus mampu memotivasi para bawahan guna meningkatkan kinerja individu dan satuan. Selain itu, galakkan upaya bela negara melalui pemahaman wawasan kebangsaan kepada masyarakat,’’ paparnya. Diakhir pertemuan, Menhan menyebutkan, perwira TNI diwajibkan memelihara dan menghormati kearifan lokal agar terhindar pernyataan kontra produktif, yang justru bisa meresahkan masyarakat. ‘’Manfaatkan Minggu militer sebagai pembangun semangat jiwa korsa,’’ pungkasnya.(has/udi)

HARY SANTOSO/MALANG POST

LOYALITAS: Menhan mengingatkan loyalitas harus tegak lurus bukan ganda ke 1.766 perwira Gartap Surabaya.

Hukum Cambuk

Ponpes Urwatul Wutsqo Sepakat Dihentikan JOMBANG- Pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Urwatul Wutsqo, KH Mohammad Qosyim Ya’qub akhirnya bersedia menghentikan sementara praktik hukum cambuk di pesantrennya. Moratorium itu keluar setelah Ketua Komnas Perlindungan Anak (KPAI), Arist Merdeka Sirait mengunjungi ponpes yang berlokasi di Desa Bulurejo, Kecamatan Diwek itu, Rabu (10/12). Kedatangan Arist beserta rombongan ke Ponpes Urwatul Wutsqo diterima Kiai Qosyim di kediaman pribadinya. Kedua pihak ini menggelar dialog terbuka membahas video hukum cambuk terhadap 3 santri Ponpes Urwatul Wutsqo. Secara mengejutkan, Kiai Qosyim sepakat untuk menghentikan sementara praktik hukum cambuk di pesantren yang dia asuh sejak 1990 ini. “Karena masalah ini sudah ramai dibicarakan publik, untuk sementara kami akan melakukan penghentian penerapan hukuman cambuk di pesantren ini,” ungkap Kiai Qosyim, Kamis (11/12/2014). Menurutnya, moratorium ini disepakati sembari menunggu kajian hukum pihak terkait. Baik oleh KPAI, kepolisian, maupun Kementerian Agama (Kemenag). Kiai Qosyim belum memastikan batas waktu penghentian sementara praktik hukum cambuk tersebut. “Sembari menunggu hasil komunikasi dengan pihakpihak terkait seperti KPAI, Polres Jombang dan juga Kemenag. Saya belum tahu sampai kapan, yang pasti saat ini keputusan pondok akan menghentikan sementara,” paparnya. Meski dikecam banyak pihak, Kiai Qosyim bersitegang mempertahankan praktik hukum cambuk di pesantrennya. Menurutnya, sanksi cambuk ini bentuk pertaubatan para santri yang telah melanggar syariat Islam, khususnya berzina dan minum minuman keras “Ke depan, santri tetap kita tawari saja. Mau bertaubat ataukah tidak. Kalau (santri) minta bertaubat ya kita layani (hukuman cambuk),” ungkapnya kepada wartawan beberapa waktu lalu. Sementara itu, Ketua KPAI, Arist Merdeka Sirait menyambut baik kesanggupan moratorium yang dilontarkan Gus Qosyim. Dia meminta semua pihak menghormati moratorium ini. Menurutnya, segala bentuk kekerasan dan pendukungnya merupakan tindak pidana.”Yang terpenting hari ini Pak Kyai sudah sepakat untuk melakukan moratorium penerapan hukuman cambuk. Dan selanjutnya, kami akan duduk bersama kembali untuk mendiskusikan persoalan ini,” pungkasnya. Rekaman video hukum cambuk terhadap 3 santri Ponpes Urwatul Wutsqo menyebar luas di Jombang. Dalam video berdurasi 5 menit 21 detik itu, terlihat 3 santri dipukuli dengan rotan oleh beberapa pria yang memakai busana muslim secara bergiliran. Ketiga santri dicambuk dengan mata tertutup dan diikat di pohon. Sampai saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. Kapolres Jombang, AKBP Ahmad Yusep Gunawan mengaku belum menemukan unsur pidana atas tersebarnya rekaman video kekeran terhadap santri itu. Pihaknya akan memeriksa keaslian rekaman video tersebut. (jpnn/udi)

Pejabat Eselon II dan III Akan ‘Melawan’ Remunerasi SURABAYA– Rencana pemberian remunerasi (remon) di Pemprov Jatim, ternyata bukan kabar gembira bagi pejabat eselon III, apalagi eselon II. Bahkan, kemungkinan besar mereka akan melakukan ‘perlawanan’ jika remon tetap diberlakukan Januari 2016. ‘’Secara fisik, pemberian remon malah mengurangi penghasilan tiap bulan. Jika dibanding sekarang, lebih baik remon ditiadakan saja,’’ kata salah satu Kepala Bidang (Kabid) ketika ditemui Malang Post di

kantornya, kemarin. Seperti diberitakan, mulai Januari 2016, Pemprov Jatim akan memberlakukan sistem remunerasi untuk seluruh PNS-nya. Sebagai kesiapan, Pemprov Jatim sudah mengalokasikan anggaran remon sedikitnya Rp 1,5 triliun lebih. Dikatakan dia, sebagai abdi negara tidak berarti pihaknya menolak kebijakan Gubernur Jatim jika memang remon diberlakukan. Apalagi, jika pemberian remon itu penghitungannya hanya didasarkan

eselon saja, bukan tanggung jawab yang harus dipikul. ‘’Kami memang wajib mengabdi ke negara, sebagai pegawai negeri. Tetapi, jangan karena jiwa pengabdian lalu penghasilan sebagai pejabat tidak sepadan dengan resikonya,’’ tuturnya dengan memberi contoh risiko dimaksudkan. Sebagai contoh, hasil sosialisasi pemberlakuan remon diketahui kalau eselon II diperkirakan akan menerima remon dikisaran Rp 15 juta. Angka ini jauh lebih kecil dibanding

penghasilan eselon II, yang sekarang ini, belum diberlakukan remon. ‘’Taruhlah dapat remon Rp 17 juta per bulan, tapi honorhonor resmi hilang. Sekarang ini, perkiraan saya, pendapatan eselon II bisa sekitar Rp 40 juta. Tergantung SKPD-nya. Makanya, jangan heran kalau sampai ada suara, mendhing tidak punya eselon ketimbang terima remon hanya segitu,’’ ujar Kabid berjenggot lebat ini. Sebagai pembanding, lanjut dia,

Pemprov Jatim disarankan belajar dari sistem pemberian remon di Pemkot Surabaya. Kebijakan pemberian remon Tri Rismaharini sebagai Wali Kota Surabaya sangat memuaskan PNS Pemkot Surabaya. Pejabat setingkat Kepala Bagian (Kabag) di Pemkot Surabaya mendapat jatah remon Rp 20 juta per bulan. Penghasilan itu masih disokong Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) sebesar Rp 8 juta per tiga bulan. ‘’Remonnya tiap

bulan tetap Rp 20 juta. Kalau TPP-nya bisa naik turun tergantung kinerja pejabatnya. Makanya, jangan heran kalau Pemkot Surabaya sekarang kinerjanya maksimal. Karena remon dan TPP-nya sepadan,’’ ungkapnya. Sementara itu, salah satu Kepala SKPD ketika dikonfirmasi terkait pemberlakuan remon menyebutkan, Gubernur Jatim diminta lebih bijaksana. Artinya, remon harus diukur sesuai tanggung jawab, produktifitas dan risiko yang harus diemban. (has/udi) REDAKTUR: MAhMUDI, LAYOUTER: ABDEE


jumat, 12 desember 2014

Telkomsel Hadirkan Layanan 4G LTE

3

Teropong Virtual

Pelanggan Jakarta dan Bali Mulai Menikmati

net

TEROPONG VR: Pengguna saat menggunakan teropong VR

Samsung Gear VR Timbulkan Efek Samping TELKOMSEL FOR MALANG POST

JAKARTA – Telkomsel secara resmi telah meluncurkan layanan komersial mobile 4G LTE pertama di Indonesia, beberapa hari lalu. Hadirnya teknologi selular generasi keempat ini menempatkan Indonesia sejajar dengan negaranegara lainnya di dunia yang telah mengadopsi 4G dan sekaligus merupakan jawaban atas kebutuhan masyarakat Indonesia akan mobile broadband yang terus meningkat. Direktur Utama Telkomsel, Alex J. Sinaga mengatakan, setelah sukses melakukan serangkaian uji coba 4G LTE sejak tahun 2010, termasuk yang terakhir dilakukan di Bali pada ajang KTT APEC 2013, kini Telkomsel menghadirkan layanan mobile 4G LTE pertama di Indonesia. “Secara komersial, yang benar-benar bisa dinikmati masyarakat. Layanan ini akan memberikan pengalaman digital lifestyle yang terbaik, dimana saat ini semakin banyak pelanggan yang mengakses rich content melalui smartphone-nya,” ungkapnya. Alex menjelaskan bahwa hadirnya Telkomsel 4G LTE ditargetkan mampu mengakselerasi pertumbuhan Indonesia di berbagai bidang. Ketersediaan 4G LTE bagi Indonesia dapat membuka dan mempercepat akses terhadap lebih banyak lagi informasi, sehingga mampu meningkatkan produktivitas masyarakat dan membentuk gaya hidup digital di tanah air serta mendorong terciptanya masyarakat digital Indonesia. Layanan 4G LTE dipercaya akan memberikan pelanggan kepuasan tersendiri di dalam menikmati berbagai aktivitas yang erat dengan digital lifestyle. Misalnya akses video streaming dan musik dengan

SUPER CEPAT: Pengenalan layanan 4G LTE Telkomsel dan teknologi tersebut diawali di Jakarta dan Bali. kualitas yang lebih baik dan waktu tunggu yang lebih cepat, serta menikmati game online tanpa adanya delay dengan kualitas gambar HD (High Definition). Selain itu download atau upload file juga dapat dilakukan lebih cepat, melakukan video conference dengan kualitas koneksi dan gambar yang lebih jernih, dan mengakses data di cloud dengan lebih cepat. Layanan Telkomsel 4G LTE berada di frekuensi 900MHz dengan lebar pita sebesar 5 MHz, yang memiliki kecepatan data access mencapai 36 Mbps. Frekuensi 900MHz memiliki daya pancar yang lebih besar, sehingga penetrasi sinyal Telkomsel 4G LTE akan dapat menjangkau sampai ke dalam gedung atau rumah untuk area perkotaan dan menjangkau area yang jauh untuk di luar perkotaan. Sebagai tahap awal, dengan

lebih dari 200 BTS 4G di Jakarta dan Bali, pelanggan bisa menikmati layanan Telkomsel 4G LTE di 200-an lokasi yang telah diidentifikasi sebagai lokasi high data traffic di Jakarta dan Bali. Di Jakarta, Telkomsel 4G LTE didukung oleh jaringan yang beroperasi secara outdoor yang meliputi beberapa area di Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Timur. Antara lain Bandara Soekarno Hatta, Area Sudirman, Semanggi, SCBD, Tanah Abang, Pondok Indah, Kebayoran Baru dan Blok M. Sedangkan untuk jaringan yang beroperasi secara indoor tersebar di 43 titik prominent high data traffic area seperti mal, perkantoran, gedung pemerintahan, daerah residensial, GraPARI Telkomsel, termasuk di dalamnya Gandaria City, Pacific Place, Senayan City, Plaza Indonesia, Kota Kas-

ablanka dan lainnya. Sedangkan di Bali, jaringan outdoor Telkomsel 4G LTE mencakup sekitar 90 persen wilayah kota Denpasar yaitu di kawasan Bisnis Teuku Umar, Imam Bonjol dan Sanur serta 80 persen wilayah Kabupaten Badung meliputi kawasan Kuta, Legian, Nusa Dua, Jimbaran, kawasan GWK hingga sebagian kawasan Uluwatu. Untuk jaringan indoor terdapat di kawasan bandara Ngurah Rai, Mal Bali Galeria, Discovery Mall, Beach Walk dan Mall Kutabex. Layanan Telkomsel 4G LTE juga dapat dinikmati di GraPARI Kutabex dan GraPARI Telkomsel di Jalan Diponegoro. Sementara itu, untuk memberikan konsistensi pengalaman 4G LTE terbaik bagi pelanggan melalui seamless experience, Telkomsel bersinergi dengan Telkom menggelar WiFi dengan

teknologi 802.11n (setara 4G) untuk melengkapi coverage Telkomsel 4G LTE, terutama yang berada di indoor. Telkomsel 4G LTE juga seamless dengan Telkomsel 3G sehingga apabila pelanggan keluar dari coverage 4G LTE, maka layanan tidak akan terputus dan secara otomatis akan dilayani dengan coverage Telkomsel 3G. Adapun untuk memudahkan pelanggan dalam mendapatkan informasi mengenai lokasilokasi yang telah dilayani oleh jaringan 4G LTE. “Ke depannya secara bertahap akan kami kembangkan ke berbagai lokasi khususnya di kota-kota besar lainnya. Hingga 2019 kami berencana meluaskan layanan 4G LTE hingga ke 22 propinsi di seluruh Indonesia sehingga lebih banyak lagi masyarakat yang dapat menikmati layanan ini”, ungkap Alex. (ley/feb)

Ukuran Mini, Performa Tak Kalah Mumpuni PURWANTO/ MALANG POST

CABE RAWIT: Bentuk lebih mini tidak membuat Xperia Z3 Compact dibekali dengan fitur yang biasa, sebab sudah mengusung kamera 20,7 MP.

MALANG – Sony memberikan alternative bagi penggemar smartphone yang tidak suka dengan perangkat berlayar lebar. Salah satunya dengan mengeluarkan seri compact, seperti pada Xperia Z3 Compact yang merupakan bentuk mini dari Xperia Z3, dengan layar seluar 4,6 inci saja. Head Store Erafone Malang, Rizki Cahyono menuturkan, Xperia Z3 Compact ini melanjutkan seri Z1 Compact. “Tidak ada seri Z2 Compact. Seri ini hampir sama spesifikasi dengan Xperia Z3, yang berbeda hanya bodi, layar dan kapasitas baterai,” tuturnya. Menurut dia, ponsel berlayar 4,6 inci ini sejatinya punya dimensi bodi yang hampir-hampir mirip dengan Xperia Z1 Compact 4,3 inci. Tingginya lebih panjang 0,3mm, sementara tebalnya justru lebih tipis 0,9 mm. Selain itu, beratnya pun menjadi lebih ringan 8 gram. Perangkat ini dibekali dengan resolusi sebesar 720 x 1280 piksel. Layar tersebut di lapisi oleh teknologi panel IPS LCD yang memiliki tingkat kerapatan gambar mencapai 319 ppi (pixel per inch) yang mampu menampilkan 16 juta warna. “Tampilan warnanya tidak kalah dengan

seri Z3 yang berukuran normal,” ujar dia kepada Malang Post. Menurutnya, ponsel yang baru datang di pasar gadget Malang awal Desember ini untuk performanya, ditenagai chipset dari Qualcomm MSM8974AC Snapdragon 801 dengan prosesor Quad-core berkecepatan 2.5 GHz Krait 400. Prosesor tersebut dikombinasikan dengan memori RAM sebesar 2 GB yang dipadukan dengan pengolah grafis dari Adreno 330. “Performa dari perangkat tidak akan mengecewakan, dengan olah gambar yang memuaskan mata. Belum lagi sistem operasi yang sudah menggunakan OS Android 4.4 KitKat,” beber dia. Selain dapur pacunya yang mumpuni, Sony Xperia Z3 Compact ini juga dibekali dengan kamera beresolusi 20.7 MP. Ukuran sebesar itu telah dilengkapi dengan fitur fotografi lainnya seperti autofocus, LED flash, 1/2.3” sensor size, geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, dan juga panorama. Kamera tersebut juga mampu merekam sebuah video dengan resolusi 2160p@30fps,1080p@60fps, 720p@120fps, dan juga HDR. Sedangkan untuk kamera depannya dibekali dengan resolusi sebesar 2.2 MP yang juga mampu merekam video dengan resolusi 1080p@30fps. “Dua kameranya menawarkan kemampuan yang maksimal. Lebih nyaman dalam genggaman dengan ukuran yang lebih mini,” tambah pria yang akrab disapa Kiky tersebut. Untuk menyimpan berbagai macam data file termasuk foto dan juga video hasil bidikan dari kamera smartphone ini, perangkat memiliki media penyimpanan internal sebesar 16 GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga 128 GB. Dan untuk mendukung kinerjanya, smartphone ini dilengkapi dengan baterai Li-Ion Non-removable berdaya 2600 mAh. Beberapa fitur lainnya adalah Nano-SIM, HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, LE, apt-X, microUSB v2.0 (MHL TV-out), USB Host, NFC, dan juga GPS dengan A-GPS serta GLONASS. (ley/feb)

Modem Gratis Persembahan Smartfren MALANG – Menyambut penghujung tahun 2014, PT. Smartfren Telecom Tbk memberikan promo potongan harga serta hadiah langsung. Beberapa seri premiumnya lebih murah, serta ditawarkan dalam satu paket dan bisa mendapatkan hadiah langsung berupa modem Dongle Rev A. Customer Service Smartfren Mall Olympic Garden (MOG) Malang, Rindy Mutiara menyebutkan, program tersebut bernama Gebyar Akhir Tahun. Beberapa seri yang dibandrol di atas Rp 2 juta masuk dalam program itu. “Terdiri dari dua program, yakni Gebyar Tahun Baru 1 dan Gebyar Tahun Baru 2. Untuk yang pertama bisa mendapat modem gratis, sementara yang kedua menebus dengan harga

sangat murah,” ujarnya. Menurut dia, dalam Gebyar Tahun Baru 1, Smartfren menawarkan Andromax Z, Andromax U2,Andromax U3 dan Andromax V2. Dalam program tersebut, customer cukup menyediakan dana tambahan Rp 100 ribu untuk membeli voucher pulsa dan akan mendapatkan hadiah langsung Dongle Rev A. Sementara, pada program Gebyar Tahun Baru 2, beberapa handset Smartfren yang masuk dalam promo program yakni Andromax V3s, Andromax U2, Andromax U3 dan Router M1. Untuk program ini, customer yang langsung top up pulsa sebesar Rp 50 ribu, bisa menebus Dongle Rev A dengan harga Rp 100 ribu saja. “Bila normal, modem tersebut dibandrol

Rp 249 ribu. Sementara untuk saat tengah dipromokan dengan harga Rp 169 ribu. Tinggal memilih, mau membeli paket yang mana,” papar Rindy panjang lebar. Dia menjelaskan, enam seri yang masuk dalam program akhir tahun ini memiliki daya tarik berbeda. Misalnya Andromax U3 merupakan sebuah smartphone yang bergaya stylish dengan bodi tipis dan ringan. Dirancang dengan layar jenis IPS LCD + OGS 4.7 inci, perangkat ini akan memberikan pengalaman menonton video, bermain games, dan browsing yang sangat nyaman. Ditambah lagi, spesifikasi yang mumpuni dengan prosesor Quad Core 1.2GHz, kamera depan 2MP, serta kamera belakang 8MP. Sementara itu, Andromax U2, merupakan perangkat Android den-

gan ukuran layar lebih kecil, 4,5 inci dan memiliki resolusi yang cukup tinggi yaitu 540 x 960 piksel dengan kerapatan piksel 256 ppi. Dilengkapi juga dengan fitur seperti penggunaan teknologi Dolby pada bagian audio. “Pada bagian layar, Andromax U2 menggunakan layar sentuh kapasitif teknologi IPS dengan OGS (One Glass Solution), yang membuat gambar tampak real serta memiliki sudut pandang yang lebih luas,” beber dia kepada Malang Post. Menurut dia, dengan promo tersebut pengguna akan sangat diuntungkan karena bisa memanfaatkan modem ketika ingin online dengan menggunakan perangkat laptop. Dongle Rev A ini memiliki kecepatan mencapai 3,1 Mbps. (ley/feb)

Jakarta - Samsung baru memulai menjual headset Virtual Reality (VR), Gear VR, beberapa waktu lalu. Sang pembesut pun mengingatkan agar pengguna tidak terlalu sering memakainya. Teropong virtual ini idealnya dipakai tidak terlalu sering, dengan rentang waktu istirahat 10 sampai 15 menit setiap 30 menit pemakaian. Dalam sebuah dokumen dijelaskan bahwa pengguna Gear VR harus memberikan jeda waktu istirahat mata, agar tidak menimbulkan efek samping yang berkepanjangan. Beberapa efek samping yang diperingati oleh Samsung adalah pusing, disorientasi, gangguan keseimbangan, kelelahan, dan mual. Samsung Gear VR yang dijual ini merupakan Innovator Edition sejauh ini baru diketahui bisa didapatkan untuk kawasan Amerika Serikat (AS) saja. Soal harga, Samsung menyiapkan dua versi. Versi pertama dibundling dengan Bluetooth Gamepad dibanderol seharga USD 249 atau setara Rp 2,6 juta. Bila ingin hanya membeli Gear VR saja juga boleh dengan harga yang mesti ditebus USD 199 atau setara Rp 2,2 juta. Samsung sendiri berharap pengguna Gear VR ini berasal dari segmen seperti retailer, industri kesehatan, game dan banyak lagi. Untuk bisa memaksimalkan Gear VR ini, pengguna harus memiliki smartphone Galaxy Note 4. Selain itu belum atau tidak bisa. (dtc/feb)

Kasus OTT

Menkominfo Tak Mau Lagi Operator Keluhkan OTT Jakarta - Menkominfo Rudiantara tak mau lagi mendengar ada keluhan dari para operator seluler terhadap pemain OTT (over-the-top) seperti Google, Facebook, Path, Twitter, dan sejenisnya. ‎Setidaknya sampai Maret 2015 mendatang. Itu sebabnya, menteri yang akrab disapa Chief RA itu m ‎ eminta skema kerjasama yang kongkret ditawarkan operator dengan pemain OTT global agar tercipta kondisi yang setara antara penyedia jaringan dengan pemain konten. “Saya minta semua operator untuk mengumpulRudiantara kan data soal OTT global itu. Mana yang trafiknya tinggi, pengguna banyak, atau haus bandwidth,” ujarnya dalam HUT ke-3 IndoTelko Forum di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (11/12/2014). “Nanti berikan ke saya, akan dibantu mediasi dengan mereka idealnya skema kerjasama bagaimana. Mudah-mudahan sebelum Maret 2015, tak ada lagi cerita soal OTT ini seperti keluhan operator,” paparnya lebih lanjut. OTT adalah pemain yang identik sebagai pengisi pipa data milik operator. Para pemain OTT ini dianggap sebagai bahaya laten bagi para operator karena tidak mengeluarkan investasi besar, tetapi mengeruk keuntungan di atas jaringan milik operator. Menurut Rudiantara, dalam menghadapi OTT semacam Google cs ini, pendekatannya ada dua, yakni secara represif atau bisnis. Pendekatan ini telah dijajal menteri saat bertemu dengan CEO Path Dave Morin. “Kita bisa saja chauvinistic, tetapi tidak bisa seperti itu. Kita harus seperti memegang ikan, tak boleh terlalu ketat karena bisa mati, tak bisa terlalu longgar malah lari,” jelasnya. (dtk/feb)

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

CANGGIH: Berbagai pilihan smartphone premium dari Smartfren yang masuk dalam program Gebyar Akhir Tahun.

REDAKTUR: febri setyawan, LAYOUTER: angga


jumat, 12 desember 2014

4

DICKY BISINGLASI/MALANG POST

MARAIBOROS: Mahasiswa FISIP UB membagi-bagikan permen kepada para perokok di internal kampus sebagai bentuk kampanye Empat Jam UB Bebas Asap Rokok. Rokok tidak hanya mengganggu kesehatan, tapi juga menyebabkan pengeluaran keuangan lebih banyak. BOROS.

Indonesia Bebas Narkoba, Mungkinkah?

Oleh:

Mahfudh Fauzi Pegiat di Surat Kabar Mahasiswa (SKM) Amanat UIN Walisongo Semarang

jumlah pecandu Narkoba yang sudah melebihi angka 4,9 juta. Hukum pun belum dapat bertindak banyak, dan harapan besar dengan hukum volume pecandu dapat tertekan. Sebab, darurat Narkoba di Indonesia sudah mencapai taraf yang sangat mengkhawatirkan. Jadi harus benar-benar disikapi dengan serius, karena akibat kecanduan Narkoba, akan membuka peluang untuk melakukan kejahatan lain.

Bersinergi Berantas Narkoba Untuk merealisaskan hasrat Indonesia bebas dari ‘balutan’ Narkoba, baik (Narkotika dan Obat Berbahaya) atau NAPZA (Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat Adiktif) maka harus ada kerja kolektis dan sinergitas di setiap elemen negara. Sebab, problem Narkoba bukanlah menjadi kasus baru. Justru sudah menjadi momok bagi bangsa Indonesia pada khususnya, dan warga dunia pada umumnya. Karena itu, bangsa Indonesa harus berkomitmen penuh membasmi Narkoba. Untuk mewujudkan tahun 2015 Indonesia bebas dari Narkoba, telah

disusun 16 keputusan bersama guna menidaklanjuti niatan tersebut. (Media Indonesia, 26/11/14) Yaitu, Penyalahgunaan Narkoba termasuk dalam keadaan darurat, eksekusi mati bagai narapidana yang berkeputusan hukum tetap, pendidikan pencegahan penyalahgunaan Narkoba wajib dimasukkan dalam kurikulum, melaksanakan koordinasi guna mengatasi penyalahgunaan Narkoba. Selanjutnya menyosialisasikan peraturan bersama kepada seluruh jajaran sampai ke pelaksana paling bawah (UPT dan Polsek), Polri memberdayakan Pusdokkes Polri dan RS Bhayangkara untuk berperan aktif sebagai institusi penerima wajib lapor (IPWL) dan memberdayakan peran babinkamtib mas untuk mengoptimalkan fungsi pencegahan, membangun bank data yang terintegrasi terkait dengan hasil assessment penyalahgunaan Narkoba, terhadap pengedar merangkap pengguna eksekusi hukuman rehabilitasi di LP atau rutan. Kementerian Kesehatan-Kementerian Sosial-BNN dan Kementerian Hukum dan HAM mengalokasikan dana untuk rehabilitasi, pembebasan tahanan yang sudah habis masa tahanan sesuai dengan prosedur yang berlaku untuk mencegah overstay, mengoptimalkan peran PPATK dalam menelusuri aset pelaku tindak pidana Narkotika, pemerintah perlu mengefektifkan atau menambah tempat rehabilitasi medis dan sosial. Melibatkan Kemendagri dalam rangka pelaksanaan rehabilitas pecandu Narkoba khususnya di Provinsi dan kota, pemanfaatan secara maksimal 16 panti rehabilitasi pilot project, Kemensos dan Kemenkes memfasilitasi penyertaan 32.409 wara binaan pemasyarakatan (napi dan tahanan) yang sakit dan miskin sebagai peserta penerima bantuan iuran (PBI) nonregister. Jadi melaui keputusan bersama inilah komitmen pemerintah dipertaruhkan. Jika realisasinya jelas, maka tahun 2015 sebagai awal kemerdekaan dari Narkoba adalah keniscayaan.

Politik Golkar

Komitmen Generasi Muda Langkah riil menangani kasus Narkoba adalah dengan melakukan tindakan tegas kepada pembuat dan pengedar, kemudian bagi pecandu dilakukan rehabilitasi. Namun, komitmen pemerintah menjadi sia-sia jika tidak dibarengi dengan usaha edukasi tentang Narkoba terhadap kaula muda. Karena, kenakalan generasi muda sedikit banyak mempengaruhi prosentasi volume penyalahgunaan Narkoba di Indonesia. Selebihnya melalui kaula muda, pemerintah dapat melakukan kerja sama agar pemuda yang peduli masa depan bangsa, mau dan mapu mengkampanyekan bahaya Narkoba. Langkah ini lebih mudah dan murah, karena pemudalah pelopor kehidupan bangsa. Dikatakan bahwa investasi paling menguntungkan adalah berinvestasi pemuda. Sebab, hasilnya pun jelas dan menjanjikan. Maka sangat disayangkan jika kesempatan itu disia-siakan oleh pemerintah. Sebab dilihat dari 16 kesepakatan bersama guna memberantas Narkoba, tidak dicantumkan peran pemuda dalam mewujudkan Indonesia bersih Narkoba tahun depan dan selamanya. Pemuda yang memiliki sifat unik, memiliki kesempurnaan fisik dan pikiran, keberanian dan energik, justru tidak dimanfaatkan secara khusus. Padahal dengan pemuda, Indonesia dapat meraih kemerdekaannya dari penjajah. Jadi bukan tidak mungkin dengan pemuda, Indonesia dapat kemerdekaanya dari Narkoba. Akan tetapi bukan berarti bebas atau tidaknya Indonesia dari Narkoba tergantung oleh dedikasi pemuda. Karena kasus ini sangat masif, maka untuk ‘mengalahkannya’ harus dengan kerja tim bukan individu. Tentu masyarakat sangat mendukung program pemerintah, karena bangsa ini butuh keadilan dan kemakmuran tanpa bayang-bayang Narkoba. Jadi sangat mungkin tahun 2015 Indonesia bebas dari Narkoba, bahkan selamanya. Wallahu a’lam bi al-shawwab. (*)

SUMBER KARTUN : http://loading.nasyarobby.com

Tidak lama pemerintahan Jokowi menargetkan tahun 2015 Indonesia bebas narkoba. Melalui Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) Tedjo Edhy Purdijatno, menyatakan komitmen untuk membebaskan negara dari bayang-bayang narkoba. Langkah ini juga didukung oleh beberapa instansi negara yang siap untuk memangkas ekspansi penyebaran narkoba dan upaya penyembuhan lewat rehabilitasi bagi pecandu. Namun dari niatan mulia tersebut, justru timbul pertanyaan besar, mungkinkah tahun 2015 Indonesia bebas Narkoba? Walaupun pemerintah melalui Badan Narkotika Nasional (BNN) Anang Iskandar, telah menyikapi dingin kepada pecandu narkoba, yaitu dengan mengutamakan rehabilitasi dibanding dengan hukuman penjara. Namun, sepertinya niatan untuk membebaskan negara dari bayang Narkoba sudah dicanangkan setiap tahunnya. Pasti setiap periode menyuarakan hal yang sama, tapi mana hasilnya? Alih-alih ikut andil membebaskan negara dari Narkoba. Orang berpendidikan sekelas Guru Besar Ilmu Hukum Unhas Prof. Musakkir, justru terjerat kasus Narkoba. Inilah tamparan paling keras bagi dunia pendidikan yang sebenarnya diharapkan mampu menjadi benteng peredaran Narkoba. Sebaliknya, kasus tersebut ibarat gunung es, yang permukaannya tampak kecil tapi sesungguhnya di bawahnya sangat besar. Peredaran Narkoba di kampus kelihatan hanya sedikit, tapi sebenarnya jumlah penggunanya jauh lebih banyak. Tidak jauh berbeda, dari kalangan artis pun melakukan kesalahan yang sama. Padahal mayoritas masyarakat meniru gaya hidup artis, tapi ternyata Tessy pun bermasalah dengan barang haram tersebut. Mungkin hanya ini yang terekspos, masih banyak kasus serupa yang sesungguhnya dapat menurunkan semangat berantas Narkoba. Menurut data yang terhimpun oleh BNN, darurat Narkoba dikarenakan

Perubahan Sikap

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Sriwijaya 1-9 Malang Telepon (0341) 340081-2 Fax (0341) 369503

J

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

J

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto Manajer Pracetak: Yudi Armadioka

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi - Koordinator Liputan: Shuvia Rahma Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, Jon Soeparijono, Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira

Perkembangan politik di Indonesia berjalan cepat. Bukan hanya hitungan tahun, bulan, pekan atau hari, tapi sudah sampai hitungan jam, menit dan detik. Belum lama Partai Golkar mendeklarasikan sikapnya untuk mengembalikan Pilkada dari pemilihan langsung ke pemilihan melalui DPRD, kini sikap partai tersebut berbalik. Ketua Partai Golkar Aburizal Bakrie menyatakan, partainya tetap berada dalam barisan Koalisi Merah Putih(KMP) bersama Demokrat, Gerindra, PAN, PKS dan sebagian PPP. Dengan kata lain, Golkar mendukung Pilkada langsung terutama dalam pembahasan Perpu yang akan dilakukan DPR. Padahal, sebelumnya Golkar ngotot ingin mengembalikan Pilkada seperti zaman Orde Baru, melalui pemilihan di DPRD. Sikap tersebut merupakan salah satu rekomendasi Munas Golkar di Bali. Sikap Golkar tersebut membuat suhu politik memanas. Koalisi Indonesia Hebat (KIH) yang mendukung pemerintah, sempat khawatir dengan sikap tersebut. Bukan itu saja, ketua Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono bergerak cepat dengan menemui presiden Jokowi untuk meyakinkan bahwa partainya tetap dengan sikapnya sejak awal, mendukung Pilkada secara langsung. KMP pun terpecah, antara mendukung Perppu atau dan UU Pilkada melalui DPRD. Langkah SBY menemui Jokowi tersebut membuat para petinggi KMP cemas, karena bisa saja Demokrat menyeberang ke kubu KIH karena sikapnya soal Pilkada langsung ditolak KMP. Memang tidak sempat menebar ancaman, tapi komunikasi politik antara SBY dengan Jokowi yang sepakat mendukung Pilkada langsung sudah cukup menjadi sinyal akan adanya perubahan sikap Demokrat untuk bergabung dengan KIH. Hal itu sudah cukup membuat para petinggi KMP ketakutan, karena kalau mereka ditinggal Demokrat, maka habislah kekuatannya. Dalam pembahasan materi perubahan Perppu, kalau sampai dilakukan voting, kemudian Demokrat bergabung dengan KIH, maka habislah KMP. Sejak awal sikap Demokrat memang tidak jelas, dengan salih sebagai partai penyeimbang, bisa saja hari ini bergabung dengan KMP, tapi besok berbalik arah mesra dengan KIH. Meskipun bukan pemenang pemilu, tapi suara KMP cukup signifikan untuk merubah peta politik nasional. Kalau Pilkada dilakukan melalui DPRD, maka yang paling diuntungkan adalah Golkar yang memiliki banyak anggota legislatif. Inilah salah satu target Golkar merebut sebanyak mungkin posisi kepala daerah, gubernur, wali kota dan bupati. Tapi kalau melalui pemilihan langsung melalui rakyat, Golkar akan kesulitan karena kebanyakan kadernya di daerah, bahkan di pusat, tingkat elektabilitasnya rendah. Tapi kalau Pilkada melalui DPRD, Golkar bisa bermanuver dengan piawai untuk menggalang suara sesama anggota legislatif. Kini, muslihat Golkar itu tidak kesampaian karena rekan-rekannya di KMP harus memegang komitmen untuk mendukung Perppu yang dibuat pada saat terakhir pemerintahan SBY. Partai tersebut harus melihat realitas politik yang arahnya menuju pada Pilkada secara langsung. Secara internal, partai tersebut menghadapi masalah serius dengan dualisme kepengurusan, kalau harus melawan sesama teman di KMP ditambah dengan KIH, Golkar akan mati konyol. (redaksi@malang-post.com)

Pengiriman foto lepas, opini, cerpen, puisi dan surat pembaca ke: redaksi@malang-post.com

Ravika, Vandri Battu, Sigit Rokhmad, Poy Heri P, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Muhammad Firman Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Susilo, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Arif Syaifurrahman, Siti Nurchasanah

Iklan: H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

J

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: dewi yuhana, LAYOUTER: hary


jumat, 12 desember 2014

Donasi 6294 Buku untuk Perpustakaan Sekolah BRI Kanwil Malang Gelar Aksi Nasional Indonesia Cerdas MALANG – BRI Kantor Wilayah Malang menggelar aksi nasional Indonesia Cerdas lewat Berbagi Buku Untuk Sahabatku. Kegiatan ini dilaksanakan untuk meriahkan hari ulang tahun ke-119. Selama bulan November-Desember 2014, BRI Kanwil mendonasikan lebih dari 6000 buku pelajaran dan buku bacaan layak kepada sekolah-sekolah di Malang Raya. Kepala Bagian Bisnis Program BRI Kanwil Malang Yufis Ferry menyebut program ini merupakan bentuk kepedulian BRI terhadap pendidikan generasi masa depan Indonesia. “Kita ingin meningkatkan minat baca siswa, dengan mendonasikan buku pelajaran dan buku layak baca, kepada siswa-siswa di wilayah kerja kita yakni Kanwil Malang,” kata Yufis Ferry kepada Ma-

BRI FOR MP

BERBAGI : BRI Kanwil Malang semarakkan Indonesia Cerdas dengan Berbagi Buku Untuk Sahabatku. lang Post, kemarin. Jumlah buku yang dikumpulkan dari Unit Kerja Binaan Kanwil Malang adalah sejumlah 6294 eksemplar. Berbagai

kota di bawah otoritas Kanwil Malang, mulai dari Pacitan hingga Banyuwangi, ikut menyumbang buku secara sukarela untuk program Berbagi

Buku Untuk Sahabatku. “Ribuan buku berasal dari keluarga besar pekerja BRI. Program ini berawal di kantor pusat. Tapi, karena peran aktif

dan antusiasme Unit Kerja di daerah, program CSR diperluas hingga seluruh Indonesia, termasuk Kanwil Malang,” sambung Yufis Ferry. Program ini telah menjadi gerakan nasional sejak tahun 2012. Pasalnya, antusiasme pekerja BRI untuk mendonasikan buku layak baca, makin meningkat tiap tahunnya. Bahkan, program nasional dari BRI ini telah menyalurkan lebih dari 40 ribu buku bacaan ke berbagai penjuru nusantara. Kanwil Malang, menjadi salah satu pilar terdepan untuk menyalurkan buku bacaan kepada sekolah-sekolah yang membutuhkan. Yufis berharap, program Berbagi Buku Untuk Sahabatku bisa memperkaya referensi perpustakaan sekolah. “Dengan variasi buku serta kekayaan literatur, generasi masa depan kita bakal mendapat jalan untuk meningkatkan kualitas pendidikannya. Mereka bakal jadi manusia Indonesia yang berkualitas di masa depan,” tutupnya.(fin/oci)

5

fashion

Sepatu hak tinggi dengan motif bunga-bunga akan bikin kita makin elegan. Heels bermotif bunga emang lebih cocok untuk acara formal yang biasa dilakukan pada pagi atau siang hari,” Vera Merliana

Kepala Toko Sola Gracia

DARIS ILMA / MALANG POST

BRAND INSPIRED : Brand Inspired mulai dari topi hingga tas yang didiskon hingga 50 persen.

DARIS ILMA / MALANG POST

MOTIF BUNGA : Sepatu motif bunga menjadi tren di kalangan anak muda karena terlihat lebih ceria.

Tampil Manis dengan Sneakers Motif Bunga

Diskon 50 Persen untuk 15 Brand MALANG – Menjelang tahun baru, Inspired memberikan diskon hingga 50 persen. Terdapat 15 brand asli Indonesia yang masuk dalam promo tersebut. Beberapa produk yang masuk dalam diskon di distro itu adalah Flesi, Arena, Ikis, Eigth, Emotic, Denim, Eleven, Noisy. Diskon yang diberikan tahun ini lebih banyak dibandingkan tahun 2013 lalu. Assistant Manager Inspired 27 Vicky Aidan mengatakan, diskon yang ada meliputi berbagai macam kebutuhan fashion mulai dari anak kecil hingga orang tua.

“Kami berikan diskon mulai dari kebutuhan fashion anak-anak hingga orang tua. Mulai dari kaos kaki, underware, sandal hingga tas dan topi. Tahun ini lebih banyak brand yang kami diskon,” terangnya pada Malang Post. Vicky menjelaskan, terdapat dua macam diskon yaitu online dan distro. Pembelian melalui online maka akan secara otomatis mendapatkan diskon 30 persen untuk semua item. Sedangkan di distro mulai dari 20-50 persen dan selected item. Ia mengatakan, diskon 40 persen hingga 50 persen berlaku untuk t-shirt dewasa dengan harga mulai Rp 100

ribu hingga 150 ribu. “Kalau untuk t-shrit anakanak itu berlaku all item dengan diskon 50 persen,” lanjutnya. Ia mengatakan, stok barang dengan diskon 40 persen hanya tersisa 50 persen jumlahnya, karena antusias warga Malang yang membeli di distro tersebut. Vicky menambahkan, selain t-hsirt ada juga jaket anak dengan harga Rp 130 ribu yang diberikan diskon 30 persen. “Paling banyak dicari itu tshrit sehingga persediaan kita untuk itu sudah hampir habis. Kita memang sengaja mengangkat produk-produk dalam negeri agar masyarakat tahu

kualitasnya tidak kalah dengan produk impor,” tutur Vicky. Vicky mengatakan, kelebihan brand Insprd dibandingkan yang lain untuk thsirt adalah pada bahan yang 50 persen menggunakan serat bambu yang membuat nyaman saat dipakai. Menurutnya, desain klasik dengan berbagai macam motor dan mobil jaman dulu sengaja diletakkan dalam distro karena pemiliknya menyukai sepeda motor. Inspired sendiri saat ini hanya ada di Kota Malang dan berada di Jl. Soekarno Hatta. “Kalau dilihat pasti akan ada beberapa sepeda motor dan mobil yang menghiasi distro.

Itu karena pemilik Inspired memang menyukai dunia otomotif terutama motor,” ungkapnya. Ia menjelaskan, bulan November kemarin Insprd baru mengeluarkan produk terbarunya yaitu Insprd Flanel Series. Menurutnya, Flanel Inspired terbuat dari bahan yang comfort, mempunyai kombinasi warna yang apik dan sangat cocok jika di padukan dengan jeans atau pants yang kalian miliki. “Inspired mengajak kalian untuk menggunakan flanel di setiap aktivitas kalian seperti bekerja, kuliah, dating and other activities,” pungkasnya. (mg5/oci)

MALANG – Sepatu Sneakers kini dilengkapi berbagai motif untuk mendukung penampilan agar lebih fashionable. Salah satu motif yang kini hadir dan sedang in adalah bunga-bunga. Sebelumnya, jenis sepatu ini menghadirkan motif batik yang juga sempat menjadi trend. Salah satu toko yang menjual sepatu motif bunga adalah Sola Gracia. Kepala Toko Sola Gracia, Vera Merliana mengatakan, sepatu sneakers memang identik dengan gaya tomboy atau sporty. Adanya sepatu motif bunga itu bisa membuat penampilan lebih bergaya dan terlihat lebih ceria serta girly. “Perpaduan sepatu sneakers bunga dengan rok atau dress pendek akan menampilkan kesan girly. Agar terlihat manis, pilih warna-warna cewek, seperti pink, kuning, atau biru,” tuturnya. Menurutnya saat ini sudah semakin banyak kalangan muda terutama wanita yang menggunakan sepatu motif bunga itu karena bisa dipakai kapan saja. Terutama mereka yang suka jalan-jalan ke mall atau tempat lain. Ia mengatakan bahwa sepatu sneakers tidak hanya bisa dipakai bersama rok atau dress pendek. Namun bisa dipadukan dengan dress atau rok panjang. Tidak hanya flat, sepatu tersebut hadir dengan heels. “Sepatu hak tinggi dengan motif bunga-bunga akan bikin kita makin elegan. Heels bermotif bunga emang lebih cocok untuk acara formal yang biasa dilakukan pada pagi atau siang hari,”terang Vera pada Malang Post. Vera mengungkapkan, sepatu tersebut cocok dipakai dengan kaos kaki polos, stocking, legging, pants polos, atau jeans. Namun saat membeli sepatu, Vera menyarankan agar selalu melihat apakah itu asli atau kw alias palsu. “Pastikan saat membeli lihat merk atau tanya kepada karyawan apakan itu ori atau kw. Kalau disini kami menyediakan keduanya karena tidak semua orang mau dan mampu membeli sepatu yang ori,” terang Vera. Vera mengatakan, jika pembeli menginginkan sepatu yang asli maka akan ia tunjukkan. Sepatu motif bunga yang ori pada sol sepatunya kuat dan tidak akan bengkok ketika sudah lama dipakai. Selain itu juga terdapat merek Dr. Martens dan warnanya lebih cerah. Sepatu asli, menurut Vera saat dicuci warnanya tidak akan luntur. “Kalau sepatu yang tembakan itu sol sepatunya sudah berbeda karena lebih lentur dan akan bengkok saat sudah lama dipakai. Kalau yang asli posisinya akan tetap. Tentunya harga sepatu ori lebih mahal dibandingkan yang palsu,” lanjutnya. Harga sepatu motif bunga ori dibandrol Rp 180 ribu. “Kalau masyarakat sekarang banyak yang pilih murah tapi tidak melihat kualitasnya. Kalau perbedaan harganya tipis lebih baik membeli yang asli,” pungkasnya. (mg5/oci)

Yuk, Berburu Dompet Hello Kitty Asli Hongkong MALANG – Kaca dibagian depan dompet masih jarang ditemukan. Kali ini, Renas Collection menampilkan berbagai pilihan dompet Hello Kitty dimana kepala kartun itu bisa diputar jika ingin berkaca. Saat ini, dompet yang baru keluar itu dibandrol dengan harga Rp 240 ribu. Terbuat dari kulit sintetis dengan berbagai warna seperti black, pink dan Krem. Gambar Hello Kitty nya pun juga tersedia dalam berbagai model. “Ini kita impor dari Hongkong. Disini belum begitu banyak mungkin karena jarang yang tahu dan harganya juga lumayan mahal. Tapi itu sesuai dengan kualitasnya,” tutur Pemilik Renas Collection, Rena Lestari. Menurutnya, dompet tersebut

cocok untuk semua kalangan baik anak muda maupun ibu-ibu. Tergantung dari pemilihan warna dan model Hello Kittynya. Ia mengatakan, kehadiran dompet bagi wanita merupakan sesuatu yang amat penting. Selain sebagai identitas tapi juga untuk menunjukkan karakter pribadi. “Setiap wanita pasti ingin dirinya terlihat cantik dari hal terkecil dan tersembunyipun yaitu dompet. Wanita yang glamour biasanya menyukai dompet yang terdapat warna emas baik pada resleting maupun warna,” ungkap Rena. Meskipun banyak brand namun ia mengatakan masih banyak kalangan menengah keatas yang menyukai dompet itu. Hal itu karena desain dom-

pet yang lebih cantik. Warna dompet yang semuanya mengkilap akan mencerminkan kepercayaan diri pemilik “Wanita penyuka tas mengkilap biasanya akan mengejar apa yang diinginkannya. Wanita golongan ini suka menguji kemampuannya terhadap sesuatu yang dianggapnya sebagai tantangan,” lanjutnya. Menurutnya, beberapa orang kadang menganggap wanita yang menyukai warna mengkilap suka pamer. Namun biasanya yang terjadi adalah pemilik ingin menunjukkan kepada orang lain tentang apa yang sedang ia sukai. Ia berpendapat, penyuka dompet mengkilap cocok bekerja di bidang hiburan. (mg5/oci)

DARIS ILMA / MALANG POST

LUCU : Dompet Hello Kitty ini merupakan produk impor Hongkong yang baru datang dan menjadi koleksi terbaru Renas Collection. REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: angga


JUMAT, 12 desember 2014

6

MIMBAR JUMAT

Universalitas Dakwah Islam dan Tantangan Globalitas Islam adalah risalah untuk makhluk yang bernama manusia bahkan juga jin, tanpa mengenal sekat ruang dan waktu, jenis dan suku, untuk siapa saja, di mana dan kapan saja. Inilah yang disebut dengan universalitas Islam. Ini dapat kita jumpai dalam banyak ayat Alqur`an seperti al-Baqarah: 213, al-Furqan: 1; Saba’: 28. alA’raf: 158; al-An’am: 19;Ali Imran: 20. Juga dalam banyak Hadits Nabi SAW. Dakwah Islam di Era Globalisasi (‘Awlamah) Era Globalisasi ditandai dengan budaya global, pasar global, dan famili global. Pada waktu itu dunia bagaikan desa buana (qaryah kauniyah, global village) ataupun desa kecil (qaryah shagirah, small village), tidak ada lagi sekat atau batas geografis suatu negara. Mendekati abad 21 ada tiga bidang IPTEK yang menonjol perkembangannya, yaitu elektronika, bioteknologi dan material. perkembangan elektronika diikuti dengan perkembangan telekomunikasi dan komputer yang meng-

gunakan banyak komponenkomponen elektronika. ���� Teknologi informasi dibangun dengan teknologi merupakan infrastruktur global yang luar biasa dahsyatnya. Telekomunikasi adalah sarana untuk mengadakan hubung­an dengan pihak yang berada jauh di tempat lain. Dengan �������������� kemajuan teknologi ini hubungan dapat dilaksanakan dengan sangat mudah, cepat dan murah. Dengan dibantu oleh jari­ ngan telekomunikasi, infor­ masi dapat diolah oleh komputer dan bahkan hand phone dari jarak yang sangat jauh sekalipun. Informasi menjadi sumber daya yang sangat penting, bahkan lebih penting dari modal uang dan modal fisik lainya. Sehingga abad 21 disebut juga abad teknologi informasi. Menurut satu teori, dunia kita ini telah diterpa dua gelombang peradaban: Agrikultural dan industri. Kini, kita berhadapan dengan gelombang peradaban ketiga: perdaban pasca industri yaitu informasi dan teknetronik. Era informasi ini dikelilingi oleh lingkungan yang berbeda dengan lingkungan se-

belumnya. Hal ini kita prediksi sebagai berikut, Ekonosfer: Berbeda dengan masyarakat agrikultural yang mengukur kekayaan dengan pemilikan sumber daya alam, berbeda dengan masyarakat industrial yang meletakkan kekayaan pada pemilikan alat produksi, masyarakat informasi menjadikan informasi sebagai kekayaan utama. Yang paling menentukan dalam masyarakat adalah orang-orang yang paling banyak memiliki informasi. Teknosfer: Bila masyarakat agrikultural bertumpu pada teknologi kecil dan dan masyarakat industrial menggunakan teknologi besar, maka masyarakat informasi menggunkan teknologi elektronika. Komputer mengambil alih berbagai profesi pada zaman ini. Lebih dari 60 persen pekerjaan bergerak pada bidang jasa in­ formasi. Infosfer: Penggunaan teknologi elektronik telah meng­ ubah lingkungan informasi dari lingkungan lokal (zamam agrikultural) dan nasional (industrial), ke lingkungan global. Pada masa era informasi lewat komunikasi satelit

sar akan menggeser agen-agen sosialisasi yang tradisional: orang tua, guru, ulama, pemerintah dan sebagainya. Komputer dapat menjadi teman bermain, orang tua yang akrab, ulama yang memberi ilmu, nasihat, dan juga sewaktu-waktu menjadi mufti. Dengan demikian akan tercipata keluarga besar yang dinasabkan secara elektronis.

Oleh: Agus HB Al-Sanuwi

Penasehat MIUMI dan Ang� gota Dewan Pakar ICMI Malang Raya dan komputer orang memasuki lingkungan informasi dunia. Komputer bukan saja sanggup menyimpan informasi dari seluruh dunia, tetapi juga sanggup mengolahnya dan menghasilkannya secara lisan ataupun tulisan bahkan juga visual (grafis). Disampng itu media massa yang semula satu arah berubah menjadi media interaktif. Sosiosfer. Peranan media elektronika yang demikian be-

Dampak Era Globalisasi Pada Umat Islam Pengalaman sekarang menunjukkan bahwa arus informasi global hampir seluruhnya tidak seimbang. Lebih banyak informasi datang dari budaya Barat ke budaya Islam daripada sebaliknya. Akibatnya adalah terjadinya imperialisme budaya, penggilasan budayabudaya lain. Dengan kekuatan teknologi informasi, budaya Barat coba diberikan kepada umat manusia di seluruh dunia, termasuk umat Islam. Hasilnya sudah terlihat saat ini, budaya itu sudah menjadi bagian dari budaya umat Islam, meskipun banyak diantaranya yang bertentangan dengan ajaran Islam. Salah satu dampak dari masuknya budaya tersebut

Menag: Toleransi Bukan Memaksa untuk Meleburkan Diri Pendiri Jaringan Islam Liberal (JIL), Ulil Abshar Abdalla, mengomentari kicauan Ustadz Yusuf Mansur. Dalam pendapatnya, Ustadz Yusuf Mansur mengajak kaum Muslim untuk tidak memberi ucapan selamat Natal. Mengetahui hal itu, Ulil sepertinya tergelitik untuk ikut berkomentar. Bahkan, Ulil seolah sedang ‘mengajari’ Ustadz Yusuf Mansur bahwa tidak ada larangan dalam Alquran dan hadits bagi umat Islam untuk mengucapkan Natal. “Baru nyetatus, nanggepin Ustaz Yusuf Mansur. Waddaya think, guys? :),” katanya melalui akun Twitter, @ulil. Peraih gelar doktor Universitas Harvard tersebut menjelaskan, Islam adalah agama salam yang berarti damai. ”Sudah selayaknya umat Islam menyelamati umat agama lain. Selamat berasal dari bahasa Arab: damai. :)” katanya. Ulil melanjutkan, mengucapkan selamat Natal bukan berarti menyetujui doktrin agama Kristen. ”Sama dengan umat Kristen yang mengucapkan selamat Idul Fitri bukan berarti langsung mengakui doktrin tauhid ala Islam,” ujar Ulil. Menurut Ulil, tak ada paksaan untuk mengucapkan selamat Natal atau Idul Fitri. ”Yang mau monggo, yang nggak juga ndak apa-apa. Tapi kalau mengharamkan, keliru.” ”Kalau umat lain mau mengucapkan selamat kepada umat Islam saat Hari Raya Islam, ya tentu baiknya umat Islam membalas kebaikan itu.” Sedangkan Menteri Agama,

TOLERANSI: Menteri Agama, Lukman Hakim Saifudin mengakui dalam Agama Islam terdapat perbedaan pandangan mengenai penghormatan terhadap perayaan agama lain.

adalah menjauhkan umat Islam dari ajarannya. Disamping itu, teknologi informasi sangat mahal, tidak semua orang dapat memilikinya. Ini berarti informasi akan terpusat pada para pemilik modal, sedangkan umat Islam yang mayoritas menjadi warga marginal, tidak mampu menguasai informasi tersebut secara maksimal. Umat Islam masih sebatas sebagai konsumen informasi, yang menerima informasi dari berbagai arah, tapi belum bisa mengendalikan informasi tersebut. Dan ironisnya para penguasa dan pengusaha di negara-negara Islam umumnya adalah orangorang sekuler (terbaratkan). Sehubungan dengan kewajiban dakwah Islamiyah ‘alamiyah ini, seorang ulama yang konsen terhadap dakwah dan umat mengatakan: Hari ini dakwah Islam menjadi fardhu (wajib) secara umum dan wajib atas seluruh ulama (termasuk para sarjana dan akademisi), serta wajib atas para penguasa dan pejabat yang beragama Islam, wajib atas mereka melakukan tabligh, menyampaikan agama Allah ini semaksimal mungkin de­

ngan menulis, ceramah, siaran dan dengan segala sarana yang mereka mampu. Mereka tidak boleh bermalas-malasan untuk hal itu, tidak boleh menunggu fulan dan fulan. Sesunggunya kebutuhannya sangat mendesak dan darurat pada era ini, untuk mengadakan aliansi, bergandengan tangan merapatkan barisan demi kewajiban dakwah ini. Kebersatuan ini lebih banyak dan lebih dibutuhkan pada saat ini daripada masa-masa yang lalu, karena orang-orang yang tidak suka Islam telah berbaris, bersatu rapat dan rapi, dengan segala daya dan upaya untuk menghadang agama ini , untuk merintangi manusia dari jalan Allah. Untuk membuat orang ragu-ragu tentang agamanya, untuk mengeluarkan mereka dari agama Allah . Umat Islam wajib menghadapi gerakan penyesatan ini, gerakan pengingkaran ini dengan gerakan Islam dan dakwah Islamiyah pada setiap level dengan segala sarana, dengan semua cara yang mungkin, ini adalah demi menunaikan apa yang diamanahkan oleh Allah atas hambaNya dari kewajiban berdakwah kepada jalan-Nya. (*)

kajian fikih

Melama-lamakan Shalat Saat Bekerja TANYA: Dalam bekerja di sebuah toko, saya bisa disebut supervisor, teman saya sebagai crew toko. ���������������������������������� Saya sendiri muslimah dan dia mus� lim. Saya pernah melarang teman saya untuk salat yang terlalu lama. Alasannya , karena sedang bekerja dan saat itu hanya ada saya dan dia yang sedang berjaga. Saya tahu itu salah, cuma apa hukumnya melama-lamakan saat salat? Karena teman saya salat Ashar duras� inya setengah jam lebih, yang saya fikir itu waktu yang lebih jika ber� jamaah di luar. Apa hukumnya melarang salat untuk berlama-lama? Yang dimaksud disini, menekankan untuk salat sewajarnya, bacaan yang mungkin surah pendek saja, bukan untuk melarang salat? JAWAB: Apa yang Anda lakukan dengan mengingatkan teman Anda untuk tidak melakukan salat terlalu lama sudah benar. Pasalnya sebagaimana salat lima waktu hukumnya wajib, disiplin dan amanah dalam menunaikan tugas dan pekerjaan juga wajib. Karena itu setiap muslim harus bisa menyelaraskan antara kewajibannya kepada Allah dan kewajibannya di tempat ia bekerja. Ketika seseorang bekerja di sebuah tempat atau instansi berarti ia sudah siap dan wajib memenuhi syarat-syarat dan ketentuan yang ada di tempat tersebut. Allah befirman, “Wahai orang-orang beriman penuhilah akad yang ada.” (QS al-Maidah: 1). Nabi saw juga bersabda, “Orang-orang beriman terikat dengan syarat yang disepakati, kecuali syarat yang mengharamkan yang halal dan menghalalkan yang haram.” (HR at-Tirmidzi). Karena itu, setiap pegawai harus menunaikan salat yang menjadi kewajibannya dengan baik tanpa melanggar ketentuan yang ada di tempat ia bekerja. Kadar �������������������������������������������������������� minimal salat itu sendiri adalah dengan menyempurnakan rukun dan wajibnnya. Adapun yang sunnah maka menyesuaikan dengan kondisi yang ada. Intinya yang wajib harus lebih diutamakan dari yang sunnah. Amal yang sunnah tidak boleh menyebabkan amal yang wajib terabaikan. Di samping itu, yang harus dipahami bahwa bekerja dengan baik dan benar termasuk ibadah yang mendatangkan pahala besar. Wallahu a’lam. (syariah_online)

Menambal Gigi Yang Patah Lukman Hakim Saifudin mengakui bahwa di dalam Agama Islam terdapat perbedaan pandangan mengenai penghormatan terhadap perayaan agama lain. Untuk itu, dalam menanggapi perbedaan tersebut, semua kalangan diminta untuk saling menghormati dan tidak saling menyalahkan. “Jadi di internal Islam sendiri terdapat pemahaman beragam. Jadi jangan saling memaksakan apalagi saling menyalahkan. Bagi yang ingin mengucapkan, ucapan selamat ya kita hormati karena keya­ kinannya membolehkan. Tapi bagi yang tidak, umat kristiani diharapkan memahami tidak

perlu berkecil hati,” ujar Lukman Hakim Saifudin, dalam di Kantor Kemenag, Kamis (11/12). Secara gamblang, dia menjelaskan bahwa toleransi adalah kesadaran untuk memahami dan mengerti akan perbedaan. Toleransi, kata dia, mewujud kepada sikap saling menghormati dan menghargai. “Bukan menuntut apalagi memaksa untuk meleburkan diri. Tidak juga mencampuradukkan antara perbedaan-perbedaan yang hakikatnya memang sudah berbeda,” tegasnya. Karena itu, dia meminta kepada semua umat, terutama umat kristianai, tentang adanya

perbedaan dalam umat Islam. Dia menjelaskan, sebagian ulama Islam yang mengatakan, untuk tidak mengucapkan ucapan selamat Natal. “Sebagian ulama mengatakan, sebaiknya umat Islam tidak mengucapkan selamat Natal kepada umat Kristiani, dengan dasar yang beragam. Tapi juga tidak sedikit ulama Islam yang me­ ngatakan bahwa mengucapkan selamat kepada umat Kristiani tidak apa-apa,” ujar dia. Dia menyebut, Alquran surat Maryam ayat 33 menjelaskan, mengucapkan selamat Natal itu sesuatu yang dianjurkan. “Karena memang Nabi Isa sendiri mengatakan, berikan

salam kepadaku saat lahir dan meninggal,” ujarnya. Demikian pula, dalam penggunaan atribut perayaan Natal, umat Islam memiliki pandangan yang berbeda. Sebagian ulama membolehkan mengenakan pakaian sinterklas, dengan alasan menjaga hubungan persaudaraan. Namun ada pula sebagaian ulama Islam melarang pemakaian atribut tersebut. “Karena ada faham tasabbuh atau menyerupai. ‘Man Tasabbaha Biqoumin Fahuwa Minhum’ siapa yang menyerupai sebuah kaum, maka dia bagian dari kaum tersebut,” pungkas dia. (jpnn/rep/udi)

TANYA: Apa hukum menambal atau mengganti gigi yang patah karena habis kecelakaan? JAWAB: Secara umum Islam melarang seseorang merubah ciptaan Allah. Allah menerangkan keinginan setan dalam Alquran, ”Dan aku benar-benar akan menyesatkan mereka, akan membangkitkan angan-angan kosong pada mereka dan menyuruh mereka (memotong telinga-telinga binatang ternak), lalu mereka benar-benar memotongnya, dan akan aku suruh mereka (mengubah ciptaan Allah), lalu benar-benar mereka merubahnya.” (QS an-Nisa: 119). Nabi saw juga bersabda, ”Allah Swt melaknat orang yang mentato dan minta ditato, orang yang mencukur alisnya, dan yang meratakan gigi dengan kikir yang bertujuan untuk mempercantik diri dengan mengubah ciptaan Allah”. Jadi, pada prinsipnya tidak boleh merubah ciptaan Allah dengan berbagai bentuknya di atas, termasuk merapikan dan menambal gigi selama tujuannya hanya untuk mempercantik diri dan sejenisnya. Namun jika hal itu dilakukan karena kondisi darurat dan ada kebutuhan mendesak yang dibenarkan oleh syariat, maka diperbolehkan. Misalnya ketika gigi patah atau rusak, padahal sangat dibutuhkan untuk bisa mengunyah makanan dengan baik atau agar tidak ada kendala dalam berbicara, dalam kondisi demikian memperbaiki, menambal, atau menggantinya tentu saja tidak dilarang. (syariah_online)

Menghormati Masjid Dengan Tahiyatul Masjid Ketika seseorang memasuki masjid, janganlah ia duduk sehingga melaksanakan salat dua rakaat yang disebut de­ ngan Tahiyatul Masjid. Dari Abu Qatadah radhiyallahu ’anhu, Nabi shallallahu ’alaihi wasallam bersabda: “Jika salah seorang kalian masuk masjid, maka janganlah duduk sebelum mengerjakan shalat dua rakaat.” (HR. Bukhari dan Muslim) Tujuan dari pelaksanaan salat dua rakaat ini adalah untuk menghormati masjid. Karena masjid memiliki kehormatan dan kedudukan mulia yang harus dijaga oleh orang yang memasukinya. Yaitu dengan tidak duduk sehingga melaksanakan salat tahiyatul masjid ini. Karena pentingnya salat ini, Nabi Shallallahu ’Alaihi Wasallam tetap memerintahkan seorang sahabatnya Sulaik al-Ghaathafani - yang langsung duduk salat memasuki masjid untuk mende­ ngarkan khutbah dari lisannya.

Ya, Nabi shallallahu ’alaihi wasallam tidak membiarkannya duduk walaupun untuk mendengarkan khutbah dari lisannya, maka selayaknya kita memperhatikan salat ini. Begitu juga Jabir radhiyallahu ’anhu, saat ia datang ke masjid untuk mengambil harga untanya yang dijualnya kepada Nabi shallallahu ’alaihi wasallam, maka beliau memerintahkannya untuk salat dua rakaat. (HR. Bukhari dan Muslim) Ibnu Hibban dalam Shahihnya, dari hadits Abu Dzar radhiyallahu ’anhu, dia pernah masuk masjid, lalu Nabi shallallahu ’alaihi wasallam bertanya padanya, “Apakah kamu sudah salat dua rakaat?” Dia menjawab, “Belum.” Beliau bersabda, “Bangunlah, laksanakan dua rakaat!” Maka berdasarkan dalil-dalil tersebut di atas, seluruh ulama sepakat tentang disyariatkannya salat tahiyatul masjid (Fathul Baari: 2/407). Bahkan sebagiannya -khususnya dari

SALAT TAHIYATUL MASJID: Ketika memasuki masjid, dianjurkan melaksanakan salat dua rakaat yang disebut dengan Salat Tahiyatul Masjid.

madzhab Dzahiriyah- berpendapat wajib dengan berpatokan pada dzahir hadits. Sedangkan jumhur ulama berpendapat sunnah, berdasarkan beberapa hadits lain yang memalingkannya kepada anjuran. Di antaranya, hadits tentang salat lima waktu, maka ada seorang laki-laki bertanya kepada Nabi shallallahu ’alaihi wasallam, “Apakah aku punya

kewajiban selainnya?” Beliau menjawab, “Tidak, kecuali bila engkau mengerjakan yang sunnah.” (HR. Bukhari dan Muslim) Pengarang Shahih Fiqih Sunnah menguatkan pendapat jumhur dengan menyebutkan hadits Waqid al-Laitsi, “Bahwasanya tatkala Rasulullah Shallallahu ’Alaihi Wasallam sedang duduk di dalam masjid

bersama jamaah, tiba-tiba datangnya tiga orang. Dua orang mendatangi Rasulullah Shallallahu ’Alaihi Wasallam dan yang satunya pergi. Kemudian keduanya berdiri di hadapan beliau. Adapun salah seorang dari keduanya melihat celah di majlis itu, maka ia duduk di tempat yang kosong itu. Sedangkan yang lainnya duduk di belakang mereka.

Setelah Rasulullah Shallallahu ’Alaihi Wasallam selesai dari majlisnya, beliau ber­ sabda: “Maukah aku kabarkan tentang tiga orang tadi? Adapun seorang dari mereka, ia datang menemui Allah maka Allah datang menemuinya. Adapun yang seorang tadi, ia malu maka Allah malu kepadanya. Adapun yang seorang lagi, ia berpaling maka Allah berpaling darinya.” (AlBukhari) Menurut Syaikh Abu Malik Kamal, kedua orang tersebut langsung duduk dan Rasulullah Shallallahu ’Alaihi Wasallam tidak memerintahkannya untuk salat dua rakaat. Wallahu a’lam. Syaikh Yusuf bin Abdullah bin Yusuf al-Wabil dalam kitabnya Asyratus Sa’ah menyebutkan bahwa salah satu tanda dekatnya hari kiamat adalah munculnya sikap meremehkan sunnah-sunnah yang dianjurkan Islam dan Syi’arsyi’ar Allah Subhanahu wa

Ta’ala. Salah satunya adalah tidak melaksanakan Tahiyatul Masjid saat memasukinya, sebagaimana yang disinyalir dalam sebuah hadits, dari Ibnu Mas’ud Radhiyallahu ’Anhu berkata, “Aku Mendengar Rasulullah Shallallahu ’Alaihi Wasallam bersabda : “Sesungguhnya di antara tanda-tanda dekatnya kiamat adalah seseorang melalui (masuk) masjid, namun tidak melakukan salat dua rakaat di dalamnya.” (HR. Ibnu Khuzaimah dalam Shahihnya). Kiranya kita sebagai umat Islam yang mengetahui keagungan masjid senantiasa menjaga adab-adabnya dan mengagungkan syi’ar-syi’ar Allah di dalamnya dengan senantiasa menjaga dua rakaat Tahiyatul Masjid saat memasukinya dan tidak membuat tindakan yang menciderai kehormatan dan kemuliaan masjid dengan melakukan kemaksiatan dan pelangaran di dalamnya. (voa/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


jumat, 12 desember 2014

7

Warga Merjosari Terima Mesin Sule Canggih

Purwanto/malang post

GAYENG: Rektor Unidha Prof Dr Suko Wiyono SH MH (dua dari kanan) saat mendampingi pembicara workshop di Aula Pascasarjana Unidha kemarin.

Pengabdian Dosen untuk Masyarakat Masih Minim MALANG- Dosen di perguruan tinggi memiliki tugas lain selain mengajar, yakni pengabdian masyarakat. Seorang dosen punya tugas penting untuk mencerdaskan dan ikut menyejahterakan rakyat dengan ilmu pengetahuan yang dimiliki. Namun sayang, masih banyak dosen yang melupakan kewajiban mengabdi pada masyarakat tersebut. Hal itu diungkapkan Ketua Forum Layanan Iptek bagi Masyarakat Indonesia (Flipmas) Nasional, Prof rer nat Sundani Nuronosuwandi PhD disela acara workshop dan klinik penyusunan proposal pengabdian masyarakat di Universitas Wisnuwardhana, Kamis (11/12/14). ”Dosen di Indonesia belum membangun tradisi apapun, dosen mengajar itu bukan tradisi, tapi yang harus dibangun itu adalah tri dharma yakni mengajar, meneliti dan pengabdian masyarakat,” ungkap Sundani. Keengganan dosen untuk melakukan pengabdian masyarakat ini, menurutnya bisa jadi karena bunyi SK Dosen yang hanya menjelaskan bahwa tugasnya adalah mengajar. Padahal masih ada tugas lain sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tak hanya itu, skor nilai untuk kegiatan pengabdian masyarakat dalam penilaian ki-

nerja dosen juga sangat kecil yakni 1 persen saja. Sementara poin untuk penelitian 25 persen dan pengajaran 45 persen. Dosen Institut Teknologi Bandung (ITB) ini mengungkapkan, kegiatan pengabdian dosen menjadi jembatan ilmu pengetahuan dengan masyarakat. Selama ini, kata dia, masyarakat melakukan kegiatan berdasarkan tradisi tanpa bisa menjelaskan secara nalar. Disisi lain, seorang dosen bisa menjelaskan mengapa tradisi itu dilakukan. Contohnya saja, seorang petani yang tidak mengenyam bangku pendidikan, tahu cara menanam benih yang benar, namun tidak akan mampu menjelaskan mengapa cara tersebut dilakukan. Sementara dosen punya teori untuk menjelaskan mengapa hal tersebut harus dilakukan petani. Jika dua hal itu digabungkan, lanjutnya, maka akan semakin memperkuat keilmuan dosen dan membuat petani pintar. ”Keberadaan Flipmas ini akan memperkuat sinergi dosen dan masyarakat tersebut,” jelasnya. Menurutnya, Flipmas juga akan mewadahi potensi dosen yang selama ini cenderung berserakan. Akibatnya, masing-masing perguruan tinggi menonjol sendiri-sendiri dengan penelitian

Presents

dosennya. Padahal, menurutnya, potensi tersebut lebih ideal jika disatukan dalam wadah seperti Flipmas. Sementara itu Rektor Unidha, Prof Dr Suko Wiyono SH MH menuturkan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut. Sebab, menurutnya, sekarang ini banyak yang mengaku intelektual tapi mengabaikan pengabdian. Banyak yang hanya bicara teori di awang-awang, meneliti dengan dana milyaran namun mengabaikan pengabdian. ”Saya menyambut baik Flipmas ini, mari mengabdi dan masuk beramai-ramai di Flipmas. Jangan tanya dapat apa, karena disini tujuan kita adalah mengabdi,” tegasnya. Menurutnya, Indonesia masih dibayangi kesenjangan yang luar biasa besarnya. Keberadaan Flipmas ini diharapkan bisa menjembatani agar rakyat sejahtera. Unidha, lanjutnya cukup aktif dalam kegiatan Flipmas. Salah satu produk andalan mereka adalah pengolahan buah naga menjadi aneka produk seperti selai, opak, dan lainnya. Sementara itu kegiatan kemarin diikuti dosen dari berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia, diantaranya ITB, UGM, UM, UMM, STIE Malangkucecwara, Unisma dan lainnya. (oci)

MALANG – Dosen ITN Malang membuat alat pengolahan susu sari kedelai kepada warga Merjosari. Beberapa waktu lalu, Aladin Eko Purkuncoro, MT salah satu dosen jurusan Teknik Mesin memberikan satu set alat pengolah susu sari kedelai kepada warga Desa Genteng Kelurahan Merjosari Kecamatan Lowokwaru. Desa Genteng sendiri merupakan salah satu dari beberapa desa binaan ITN di Malang Raya. Di desa ini, beberapa warganya berpenghasilan dari sebuah wirausaha yaitu memproduksi susu kedelai. Namun selama ini mereka masih menggunakan peralatan sederhana sehingga menghambat produktivitas usaha mereka. Alat yang dinamakan ‘Sule’ ini dirancang dengan sistem kerja yang menyerupai alat blender pada umumnya. Nama sule sendiri diambil dari singkatan kata ‘susu kedele’. Alat ini memiliki kemampuan yang lebih dari sekedar menghaluskan bahan. Dirancang sebagai alat yang komplit, sule juga mampu memisahkan

antara ampas dengan sari biji kedelai yang telah dihaluskan. Kelebihan lain dari pemakaian alat ini juga bisa tanpa memakai air untuk menghaluskan kedelai. “Jadi dalam satu kali kerja mesin, sudah bisa menghancurkan dan menghaluskan sekaligus memisahkan ampas dan sarinya secara otomastis. Dengan demikian kerja pengguna akan lebih efektif dengan tidak membutuhkan waktu yang lama dalam memproduksi susu kedelai,” terang Aladin kepada Malang Post. Aladin menjelaskan, alat tersebut dirangkai sejak 2012 lalu dan telah melalui beberapa pengujian serta rekonstruksi hingga menghasilkan alat yang layak digunakan untuk membantu masyrakat. Pembuatannya dirancang dengan dua mata pisau diantara dua batu grinda. Batu grinda yang menjadi kelebihan dari alat ini berfungsi untuk mempresing kedelai dan memisahkan sari dari ampasnya. Di dalamnya juga dipasang alat penyaring sehingga sari yang keluar dari mesin sudah berupa sari kedelai murni. (imm/oci)

Muhammad Firman/ Malang Post

BEBAS ROKOK: Aksi yang dilakukan sejumlah mahasiswa UB dalam kampanye 4 Jam UB Bebas Asap Rokok, kemarin (11/12/14).

Kampanye 4 Jam Demi UB Bebas Asap Rokok MALANG – Meski hanya dilakukan empat jam, Universitas Brawijaya (UB) kemarin (11/12/14), berhasil menciptakan kampus bebas asap rokok. Sejumlah mahasiswa bepakaian putih merah siaga menghampiri mahasiswa yang sedang merokok di tempat umum. Mereka meminta rokok dari si perokok ini, kemudian menggantinya dengan permen dan stiker. Demikian yang dilakukan sekitar 60 mahasiswa dalam Gerakan Cepat Tanggap Jangan Merokok di Tempat Umum (Gerakan Jarum). Kampanye anti tembakau ini dilakukan mereka yang mengatasnamakan Mahasiswa Public Relation, untuk mengurangi dampak asap rokok yang dinilai merugikan orang lain. “Ini merupakan upaya untuk menyadarkan

M-TEENS SCHOOL COMPETITION

civitas UB yang merokok di lingkup kampus untuk peduli akan kesehatan para perokok pasif di sekelilingnya,” kata ketua pelaksana, Deidiandy Iztighfari kepada Malang Post di sela-sela kampanye, kemarin. Kampanye Gencatan Jarum dilakukan selama empat jam, mulai pukul 10.00 WIB sampai 14.00 WIB. Nampak hadir pula diantara mahasiswa yang berkampanye adalah Runner Up Putri Hijab Malang Post, Laily Indah Sejati. Mengurangi asap rokok selama empat jam dalam sehari, lanjutnya, akan mampu mengurangi dampak buruk bagi perokok pasif. Meski demikian, dari pantauan Malang Post, sayangnya masih saja ada yang nekat merokok meski gerakan tersebut digelar. (erz/oci)

2015

Ajang kompetisi Pelajar Terbesar di Malang Raya ndam K/MA satu guru pe P/MTs dan SMA/SM h M bi (S le n ah ol ka girim 2. Sek eda. dapat men rsonel berb eter. pe sederajat) an ng de m g 1 in x ad m m 1 x tu dari sa aksimal 1 m ure World”. n mading m ngan tema ”My Fut 3. Ukura de s g. in ba be t dalam mad n Format isi Malang Pos n da Ada tulisan formulir pendaftara kartu h, foto kopi rtakan la ye ko en se M ri da 4. a si rt se da , en in la m identitas ota. surat reko berlaku atau masing angg pelajar yang beserta nama masing- nuari 2015 G) 14 - 20 Ja file foto (JP asing dan esember 20 ftaran 15 D di sekolah masing-m 5. Penda m n da ka ko rja S ke a di ul g 6. Madin ke lokasi eksibisi di A pukul 15.00. 15 20 i ar dibawa nu avorit pada 28 Ja Brawijaya enang dan Mading F m pe 0 6 00 h 7. Dipili n: Rp 100. Pendaftara 8. Biaya

Dance Competition

1. Sekolah dapat mengi rimkan lebih satu tim danc dari er 2. Satu tim minimal 3 sa m pai 8 personel 3. Waktu da nce 4. Kostum be maksimal 6 menit bas 5. Pendafta ran 15 Desem ber 201420 Januari 20 15 6. Dipilih 6 pemenang 7. Biaya pe ndaftaran: Rp 100.000

Choir Competition 1. Sekolah boleh mengirim lebih dari satu tim. 2. Satu tim maksimal terdiri dari 40 peserta (tidak termasuk pemain musik) 3. Aransemen minimal 4 suara (SATB) untuk koor campur. Untuk koor sejenis aransemen SSA. 4. Lagu wajib: lagu bertema nasionalisme (boleh lagu nasional) Lagu bebas: folklore/lagu daerah Indonesia atau lagu pop Indonesia. 5. Pendaftaran 15 Desember-20 Januari 2015. 6. Biaya pendaftaran: Rp 250.000

st li a n r u o J t n e d u t S Competition

lah dari setiap seko batasan peserta 14 - 20 Januari 2015 1. Tidak ada 20 r n 15 Desembe n file foto 2. Pendaftara an formulir da hk ra ye en m 3. Peserta at JPG diri dalam form an jurnalistik patkan pelatih da en m 4. Peserta dan fotografi tawan an ID Card war 5. Mendapatk is berita saat pelaksanaan ul en umpulan berita 6. Peserta m rlangsung, peng MSC 2015 be IB W jam 18.00 maksimal pada serta. Link sting di blog pe #MSC15 po di ga ju ag st 7. Berita ha st itter dengan diposting di tw n @malang_po da P M s_ en te M @ ke n tio g di-men 6 Pemenan 10 besar dan 8. Akan dipilih 00 .0 75 p R aftaran: 9. Biaya pend

Band Competition

1. Tidak ada batasan peserta dari masing-masing sek olah 2. Personel band ha rus dari satu sekolah 3. Grup band menya nyikan dua lagu. No hard & no punk 4. Waktu perform 15 menit 5. Pendaftaran 15 De sember 201420 Januari 2015 6. Diambil 6 pemena ng dan 5 The Best Player 7. Biaya pendaftara n: Rp 100.000

M-Teens Idol

1. Tidak ada batasan peserta dari satu sekolah 2. Waktu perform 6 menit, menyanyikan satu lag u bebas. Bisa lagu berbahasa Indonesia atau bahasa Inggris 3. Menyiapkan min us one format MP3 4. Pendaftaran 15 De sember 201420 Januari 2015 5. Biaya Pendaftara n Rp 50.000

is Ranking 1 Ku 1. Tidak ada batasan peserta dari satu sekolah. 2. Tiap sesi diikuti 100 peserta. 3. Peserta yang gugur, bisa mengikuti sesi berikutnya. 4. Pertanyaan di kuis Ranking 1 berkaitan dengan pengetahuan umum dan pelajaran sekolah. 5. 5 peraih Ranking 1 akan mendapatkan hadiah fresh money. 6. Pendaftaran : 15 Desember 201420 Januari 2015. 7. Biaya pendaftaran : Rp 5.000

grapher o t o h P t n e d Stu n ri setiap sekolah Comadpaebattaitsaio n peserta da n foto 1. Tidak formulir da menyerahkan 2. Peserta G JP rmat diri dalam fo ber 2014-20 ran 15 Desem fta da en P 3. alistik Januari 2015 pelatihan jurn mendapatkan ta er es P 4. dan fotografi n rangkaian mengabadika ta er es P an foto pada 5. mengumpulk , 15 C S M a acar kul 18.00 WIB , maksimal pu . hari tersebut blog peserta sting dalam po di ag ga st ju ha to ngan 6. Fo g di twitter de P Link dipostin @Mteens_M ke n tio en -m di 15 C S #M g_post dan @malan kan hanya ng diperboleh ya to fo g tin 7. Edi untuk croping dan dicari 6 pemenang besar .000 8. Dipilih 10 aftaran: Rp 75 nd 9. Biaya pe

Follow us: @MTeens_MP dan @malang_post

siswa dan aSatdu timinbegrisi m3akD simal tujuh M ping 1.

M-Teens Model n dari satu sekolah. io tit pe Com erta pes san bata ada k Tida 1. ukuran postcard 2. Peserta menyerahkan foto & seluruh an bad ah eng (set bar lem dua putih, an atas n aka badan), mengen foto putih. und kgro bac dan p gela n aha baw disertai ulir form n hka yera 3. Mengisi & men genal lain. pen a and jar/t pela u kart i kop foto an: Casual 4. Busana yang harus disiapk ah) mer na war ur uns gan (den dan gaun malam. pameran dan 5. Peserta akan tampil saat k pemilihan untu t Pos dimuat di Malang model favorit. 2014-20 6. Pendaftaran 15 Desember Januari 2015. n pembekalan 7. Peserta akan mendapatka . tentang catwalk dan kecantikan ng. ena 8. Dipilih 10 pem 00 9. Biaya pendaftaran: Rp 75.0

CP: Healza (085 646 703 132) Ayu (081 335 243 364) Tria (085 646 790 624) Formulir Pendaftaran di kantor M-Teens Malang Post: Jalan Sriwijaya

1-9 Malang

Follow us: @MTeens_MP dan @malang_post REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: dj amiel


JUMAT, 12 DESEMBER 2014

TURUN

6 Kg

8

Dalam Dua Minggu n a g n e d

BANYA K ragam diet yang membuat bingung. Saat ini, sedang tren diet mayo. Diet ini ramai dibicarakan bahkan beberapa artis juga menjalankan diet ini. Mona Ratuliu, contohnya. Diet mayo adalah diet yang menjadikan garam sebagai pantangan makanan. Diet ini dikatakan ampuh menurunkan berat badan hingga 6-8 kilogram (kg) dalam kurun waktu 13 hari saja. Namun, amankah diet ini untuk kesehatan? Menurut ahli gizi Esra Lines, mengonsumsi garam baik untuk kesehatan karena kandungan natrium dalam

Diet Mayo

garam. Zat tersebut dibutuhkan untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. Namun, mengonsumsi garam berlebihan juga tidak dianjurkan karena dapat memicu gangguan kesehatan, khususnya hipertensi. “Terlalu banyak konsumsi makanan yang asin-asin, bisa meningkatkan tekanan darah. Bila asupan tidak terkontrol bisa hipertensi,” jelasnya saat ditemui di Rumah Sakit (RS) Dirgahayu Samarinda beberapa waktu lalu. Diet mayo yang tidak memperbolehkan mengonsumsi garam, lanjut Esra justru sangat baik. Karena membantu mengurangi asupan garam. Jadi, diet mayo boleh-boleh saja. Meski begitu, menu diet harus tetap seimbang. Jangan sampai, hanya memperbanyak protein dan serat tapi mengurangi bahkan meniadakan karbohidrat. “Tubuh juga memerlukan asupan karbohidrat sebagai sumber energi, agar bisa beraktivitas dengan baik. Namun, jumlah kebutuhan energi juga harus disesuaikan dengan aktivitas yang dijalani,” tuturnya. Tidak mengonsumsi karbohid-

rat memang cepat menurunkan berat badan. Tapi hal tersebut dapat membuat orang lemah karena kekurangan energi. “Setidaknya konsumsi karbohidrat dalam sekali makan sekira 100-150 gram. Bila tidak ingin makan nasi putih, bisa diganti dengan kentang dengan porsi yang sama. Atau mengganti nasi putih dengan nasi merah yang lebih rendah kalori dan gula,” ucap Esra. Selain garam, pelaku diet mayo hanya minum kopi atau teh dengan sedikit gula pada pagi hari. Beberapa orang memang tidak terbiasa meminum

kopi pada pagi hari, jadi bisa terserang mag. “Karena kopi membuat asam lambung meningkat,” papar perempuan berambut panjang ini. Esra menyarankan, sebelum memilih diet mayo sebagai alternatif menurunkan berat badan sebaiknya berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi. Jangan hanya mengikuti tren diet yang sedang berkembang, tapi tidak memikirkan efek yang akan terjadi setelahnya. “Karena kondisi setiap orang berbeda-beda, maka efek yang didapat juga tidak sama,” urainya.(jpnn/fia)

inner Salad Hijau Sarapan Yogurt, D Dinner SELAMA menjalani diet mayo ada beberapa jenis menu makanan yang dapat dipilih. Tapi, harus dipahami bahwa para pelaku diet mayo tidak dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang memiliki cita rasa asin dan nasi.

Pyramid, maka makanan yang sehat harus berfokus pada jumlah kalori yang kecil, dan perbanyak buah-buahan dan sayuran. Para pakar menegaskan, diet mayo mengajarkan kita bagaimana mengatur ukuran untuk porsi makan dan rencana makan itu sendiri. Diet mayo tidak berfokus pada menghitung kalori, juga tidak mengharuskan kita menghilangkan jenis makanan tertentu. Berikut ini adalah menu diet mayo dengan takaran kalori sebesar 1.200 cal, yang dikutip dari situs Mayo Clinic pada Rabu (17/9/2014)

1. Sarapan Pagi

Pakar dari Mayo Clinic menyarankan agar mengonsumsi yogurt dan buah. Takarannya, 1 cangkir yogurt tanpa lemak, dicampur dengan 1 porsi buah.

2. Makan siang

ISTIMEWA

KONSULTASI: Diet mayo adalah program penurunan berat badan dengan mengurangi asupan garam. Sebelum melakukannya, sebaiknya Anda berkonsultasi dulu dengan dokter.

Selama menjalani diet mayo pula segala makanan yang masuk ke dalam tubuh kita harus dikukus, direbus, atau dipanggang, ­tidak boleh digoreng. Para pakar profesional dari Mayo Clinic yang menemukan diet mayo ini mengatakan, terdapat sejumlah tingkatan kalori yang dapat diadopsi sehari-hari. Dasar dari diet mayo adalah Healthy Weight

1 porsi tuna dan salad dengan takara n seperempat ekor tuna, 4 cup pasta dan direbus, 2 cangkir wortel yang dipotong dadu, 4 sendok mayones rendah kalori, dan 1 jeruk nipis yang diperas ke dalam salad tersebut.

3. Makan malam

Salad hijau dengan takaran beberapa ikat selada dengan 1,5 cangkir irisan tomat, bawang merah, dan jamur, lalu tambahkan 2 sendok makan dressing salad bebas lemak.

4. Camilan

Cukup 1 apel kecil diiris.(net/fia)

ISTIMEWA

ATUR PORSI: Diet mayo mengajarkan kita bagaimana mengatur ukuran untuk porsi makan dan rencana makan itu sendiri. DIET mayo memiliki dua hal penting yang harus dipahami oleh para pelakunya. Sebab dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing, sesuai dengan situasi tubuh saat menjalaninya. Diet mayo yang ditemukan oleh pakar profesional dari Mayo Clinic merupakan jenis diet yang dikembangkan berdasarkan penelitian dan pengalaman klinis, yang diterbitkan pada 2010. Para pakar profesional mengatakan bahwa mengontrol berat badan jangka panjang akan sukses bila kita tidak hanya berfokus pada apa yang dimakan saja. Pun saat kita menjalani diet mayo. Dengan diet mayo ini, diharapkan kita mampu mengubah gaya hidup secara menyeluruh, dan mengadopsi kebiasaan sehat yang baru. Ada pun dua bagian utama dalam diet mayo yang harus kita pahami adalah sebagai berikut,

1. Lose it Lose it merupakan fase dari diet mayo yang akan membuat kita tampak berbeda dalam waktu dua minggu. Pada fase ini, kita akan belajar bagaimana cara menghilangkan bobot tubuh sebanyak 6 sampai 10 pon (2,7 sampai 4,5 kilogram) dengan cara yang sehat. Para pakar profesional mengatakan, pada fase ini kita akan lebih fokus pada kebiasaan gaya hidup. Kita belajar bagaimana cara menambahkan kebiasaan sehat dan membuang kebiasaan buruk dalam kehidupan kita sehari-hari. Terpenting dalam fase ini, jangan lupa untuk berolahraga, setidaknya 30 menit sehari.

2. Live it! Menurut pakar profesional dari Mayo Clinic, fase ini merupakan suatu pendekatan seumur hidup untuk diet dan kesehatan. Pada fase ini, kita mempelajari lebih jauh tentang pilihan makanan untuk diet mayo, ukuran porsi, perencanaan menu, dan berpegang teguh pada kebiasaan sehat. Kita akan melanjutkan penurunan berat badan yang stabil sebanyak 1 sampai 2 pound (0,5 sampai 1 kilogram) dalam seminggu, sampai kita mencapai berat badan yang diinginkan. Dengan terus menjalani gaya hidup sehat ini, kita dapat mempertahankan berat badan secara permanen. Kita pun akan belajar bagaimana mengatur agar berat badan tetap stabil dan mengembangkan pola makan sehat sepanjang hidup.(lip/fia)

Pegang Lima Kunci Sukses Turunkan Berat Badan 1. Komitmen

Penurunan berat badan membutuhkan waktu dan usaha, serta komitmen seumur hidup. Pastikan terlebih dulu bahwa kita siap untuk membuat suatu perubahanan, dan melakukannya karena alasan yang tepat. Tidak hanya diet mayo, apa pun jenis diet yang kita jalani, tidak akan pernah berhasil bila tidak memiliki komitmen.

2 Motivasi diri Motivasi diri adalah hal terpenting sebelum kita melakukan diet mayo. Sadari betul apa yang melatarbelakangi kita melakukan diet mayo untuk penurunan berat badan. Buatlah daftar apa saja yang dapat membantu kita tetap termotivasi dan fokus. Apakah kita ingin terlihat berbeda ketika berlibur, atau ingin sehat sepanjang usia kita.

DIET mayo memang ampuh membuat kita langsing dalam dua minggu. Tapi, tidak akan berhasil dijalani bila kita tidak memiliki tekad yang kuat untuk

3. Tetapkan tujuan yang realistis

Tujuan kita berdiet bukan untuk berlomba-lomba menurunkan berat badan sampai ke angka yang paling besar. Kita harus pahami bahwa penurunan berat badan ideal selama seminggu adalah 0,5 sampai 1 kilogram. Atau 2 sampai 4 kilogram selama dua minggu. Harus diingat juga bahwa mempertahankan jauh lebih sulit.

suatu perubahan. Berikut ini, terdapat 5 kunci sukses menjalani diet mayo, seperti dikutip dari situs Mayo Clinic.

4. Nikmati makanan sehat Salah satu cara agar kita berhasil dalam menjalani diet mayo adalah mengonsumsi makanan yang kaya asupan nabati, buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian. Selama menjalani diet mayo, kita dianjurkan untuk menghindari segala jenis makanan yang digoreng dan hanya boleh mengonsumsi makanan tanpa garam, harus dikukus, dipanggang, atau dibakar.

ISTIMEWA

ATUR GAYA HIDUP: Diet mayo bukan berlomba menurunkan berat badan, namun lebih ke menata kembali asupan makanan agar baik untuk kesehatan.

5. Aktivitas fisik

Meski kita dapat menurunkan berat badan tanpa olahraga, dan hanya fokus menjalani diet mayo, tapi itu semua dirasa percuma. Sebaikbaiknya diet yang kita jalani, tidak akan ada artinya bila tidak diimbangi dengan olahraga.(net/fia)


jumat, 12 desemMBER 2014

9

lintas nasional

Djarot: Pelantikan Saya Pakai Baju Lama

MERAPATKAN BARISAN: Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono didampingi ibu Ani sewaktu akan melakukan pertemuan dengan pengurus Partai Demokrat, kemarin.

KMP Solid Dukung Perppu Pilkada Langsung JAKARTA- Ketua Pengurus Harian Partai Demokrat, Syarief Hasan menegaskan Partai Demokrat tetap pada posisinya untuk mendukung Perppu Pilkada langsung. Selain itu, dukungan tersebut juga muncul dari Koalisi Merah Putih (KMP) yang telah dibuktikan dengan adanya pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, dan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.”Bukan kami (Demokrat) saja yang mendukung, tapi Pak ARB dan Pak Prabowo juga, karena tadi beliau (SBY) sudah bertemu di Cikeas,” ujar Syarif di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis 11 Desember 2014. Syarif menambahkan, dengan adanya dukungan tentang perppu itu, dipastikan tidak akan membuat koalisi KMP

terpecah belah.”Alhamdulillah, mereka semua (KMP) tetap solid, semua kan demi yang terbaik,” katanya. Sebelumnya Kamis sore, Partai Demokrat menggelar Rapat Pleno Harian, yang dipimpin langsung Ketua Umum Partai Demokrat, SBY. Dalam agenda rapat ini salah satunya membahas soal kongres partai 2015 mendatang. ”Kita ikuti arahan Pak Ketum, seperti tentang konsolidasi lima tahun ke depan, dan tentang kongres disinggung sedikit-sedikit,” katanya. Menurut pantauan, rapat tersebut digelar pada pukul 15.00 WIB. Namun, Syarief Hasan Ketua Harian Partai Demokrat baru tiba pada puku 15.45 WIB, kemudian dilanjut dengan kedatangan SBY yang hadir tepat pada pukul 16.00 WIB. SBY tiba dengan mobil

Peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh Digelar di Bali JAKARTA- Rangkaian peringatan 10 tahun smong (tsunami) Aceh diselenggarakan di Bali pada 22-23 Desember mendatang. Acaranya antara lain diisi dengan pertunjukan kesenian “nandong” selama 26 jam non-stop. “Nandong” adalah salah satu kesenian tutur berasal dari Pulau Simeulue, Aceh. Dimainkan oleh beberapa pria dewasa, menggunkan alat musik biola nandong dan gendang nandong, mengiringi beragam kisah yang didendangkan dalam bentuk syair. Salah satu syair nandong yang terkenal adalah cerita tentang smong atau tsunami. Ketua panitia penyelenggara, Yoppi Smong, di Jakarta Kamis (11/12) mengatakan, pemain kesenian nandong didatangkan khusus dari Puau Simeulue. “Senimanseniman di Bali juga akan ambil bagian dalam kegiatan ini,” kata Yoppi. Selama pertunjukan, para penonton akan disuguhkan kopi arabika Gayo yang didatangkan dari Aceh Tengah dan Bener Meriah. Dipilihnya Bali sebagai lokasi pertunjukan peringtan smong, Yoppi mengatakan, pulau dewata adalah gerbang dunia. “Kita sekaligus ingin menyampaikan terima kasih kepada dunia karena telah membantu Aceh dalam peristiwa smong atau tsunami,” sebut Yoppi. Kegiatan tersebut diselenggrakan Falara dan Komunitas Siar Smong, yang sejak lama mengakmpanyekan kearifan lokal Simeulue, smong. Peringatan 10 tahun smong juga diselenggarakan di Jakarta pada 20 Desember dan 26 Desember. Diisi dengan berbagai pertunjukan seni dan renungan. Gempa bumi dan smong atau tsunami melanda Aceh ada 26 Desember 2004 silam. Ratusan ribu jiwa menjadi korban dan ribun lainnya hilang. Masyarakat internasional kemudian bahu membahu membantu Aceh. Sedikitnya dihabiskan 60 triliun rupiah untuk rehabilitasi dan rekonstruksi Aceh. Pusat gempa berada didekat Pulau Simeulue dngan kekuatan 8,9 skla richter. Tapi maayarakat Simeulue berhasil menyelamatkan diri dari amukan gelombang raya berkat pengetahuan mereka tentang peristiwa tsunami atau smong yang dituturkan melalui sastra lisan dalam kesenian Nandong. (jpnn/udi)

MENGENANG: Pengunjung melihat foto-foto kerusakan akibat tsunami di Kota Banda Aceh pada acara malam renungan sembilan tahun tsunami di halaman Balai Kota, Banda Aceh.

sedan hitam nopol B 1285 RFT. Mantan Presiden RI ini datang bersama istrinya Ani Yudhoyono. Saat menuju kedalam ruangan, SBY yang menggunakan jas bewaerna biru langsung memberikan senyuman kepada wartawan yang sudah menunggunya, dirinya juga sempat bersedia difoto oleh para awak media. ”Apa kabar temanteman wartawan? Semoga baik-baik saja ya,” ujar SBY sambil melambaikan tangan. Saat itu SBY tak melontarkan kata apa-apa lagi, lalu kembali melanjutkan masuk ke dalam ruangan sambil didamping oleh Syarif Hasan, Soekarwo, dan Any Yudhoyono. Percepat Kongres Sementara itu, Partai Demokrat akan mempercepat

penyelenggaraan Kongres dari rencana semula pada Mei 2015 menjadi awal tahun. Ini dilakukan karena mereka ingin fokus melakukan koordinasi menjelang pemilihan umum kepala daerah (Pilkada). “Sudah keniscayaan karena tantangan banyak apalagi ada Pilkada serentak,” kata Sekretaris Fraksi Partai Demokrat, Didik Mukriyanto, di Gedung DPR, Kamis 11 Desember 2014. Menurutnya, konsolidasi itu diperlukan untuk penguatan basis suara. Berbeda dengan sebelumnya yang tidak serentak, Pilkada mendatang tidak bisa lagi dipersiapkan secara parsial. “Kalau dulu tidak serentak kiat kosolidasi bisa parsial tidak ada cara lain paling jitu selain konsolidasi lebih utuh dari awal untuk menghadapi tantangan ke depan,” kata Didik.

Selain itu, dalam Kongres itu juga akan ditentukan ketua umum baru. Menurut Didik, kader partai Demokrat juga menginginkan Susilo Bambang Yudhoyono kembali menjadi ketua umum. “Pak SBY kader terbaik bangsa dan sepuluh tahun memimpin Indonesia,” kata Didik. Bahkan, menurutnya, tidak ada satu pun kader partai Demokrat sebaik SBY. “Di Partai Demokrat saya bisa katakan tidak ada satupun kualifikasi yang menyamai SBY. Artinya Pak SBY kader terbaik partai,” ujar dia. Sebab menurut dia, saat ini elektabilitas Partai Demokrat sudah turun drastis sehingga membutuhkan kader seperti SBY untuk memimpin partai. Sehingga dia yakin tak ada satu pun kader partai yang akan menolak. (jpnn/udi)

Bangkai Kapal Selam Nazi Ditemukan di Laut Jawa

DISKUSI: Menko Kemaritiman, Indroyono Soesilo, dan Dubes Jerman untuk Indonesia, Georg Witschel berdiskusi terkait temuan kapal selam yang diduga milik Nazi.

JAKARTA- Pasukan Katak Armada Timur Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) menyingkap temuan bangkai kapal selam milik Jerman yang tenggelam 70 tahun lalu di perairan Laut Jawa. Bangkai Kapal yang kini sengaja dibiarkan di dasar laut itu, hingga kini masih menyisakan misteri. Pemimpin ekspedisi penemuan kapal yang diduga milik pasukan Nazi Jerman itu, Mayor Laut (P) Yudho Ponco, mengatakan, dari temuan me­ reka di lokasi, bangkai kapal itu hanya tersisa sepanjang 30 meter. Sedangkan sisanya yang juga diperkirakan sepanjang 30 meter, tidak diketahui keberadaannya. Hal itu disampaikan Yudho saat mengungkapkan hasil temuan di hadapan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo dan Duta Besar Jerman, Georg Witschel, di Kantor BPPT Jakarta Pusat, Kamis 11 Desember 2014. “Potongan kapal selam ini

kami temukan di kedalaman laut 25 meter di atas Kepulauan Karimun Jawa. Perkiraan kami potongan sisa kapal lainnya tenggelam di laut dalam yang tidak jauh dari lokasi penemuan,” ujar Yudho. Menurut Komandan Detasemen Paska Armatim TNI AL itu, dari hasil temuan, diketahui kondisi kapal selam yang tersisa masih cukup utuh. Hanya beberapa bagian tertentu yang terlihat rusak akibat serangan torpedo yang menjadi penyebab tenggelamnya kapal. Tim menurutnya juga menemukan sejumlah peralatan makan, sepatu dan peralatan selam milik kru kapal. Semuanya masih terjaga baik meskipun sebagian sudah diselimuti karang. “Kami juga menemukan lambang swastika di piring makan mereka. Termasuk dua tengkorak kru kapal yang terjepit di dinding kapal,” ujarnya. Yudho mengatakan yang paling menarik, tim penyelam juga menemukan sebuah per-

alatan selam khusus yang digunakan kru kapal untuk kondisi darurat. Alat berupa baju pelampung yang dilengkapi alat selam itu telah dikonfirmasi ke Jerman. Jerman juga telah membenarkan benar alat itu hasil produksi mereka. “Alat itu dinamakan Drager Tauchretter dan hingga kini pabriknya masih beroperasi di Jerman. Dugaan kami, alat inilah yang kemudian membantu para kru kapal menyelamatkan diri saat ledakan terjadi,” katanya. Yudho berharap, lewat temuan itu selain dapat membantu informasi tentang sejarah perjuangan Kemerdekaan Indonesia. Ia juga meminta agar pemerintah dapat memberikan perlakuan khusus pada temuan itu. Sehingga dapat meminimalisir ancaman kerusakan atau kehilangan bangkai kapal itu. “Kami harap jadi sumbangsih data. Sehingga bisa lebih dikembangkan dan dijaga keberadaannya,” ujarnya. (jpnn/viv/udi)

JAKARTA- Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, mengatakan jika dia tidak akan menggunakan Pakaian Dinas Upacara (PDU) baru untuk dilantik menjadi Wakil Gubernur. ”Kemarin saya sudah pulang ke Blitar, saya bongkarbongkar baju yang lama, ternyata ukurannya masih pas,” ujar Djarot usai menemui Ahok, sapaan akrab Basuki, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis, 11 Desember 2014. Djarot menjelaskan, tujuannya ke Balai Kota untuk memastikan tanggal pelantikan. Menurut mantan Wali Kota Blitar itu, Ahok masih menDjarot Saiful Hidayat unggu keluarnya oleh Presiden Jokowi. Namun menurutnya, pelantikan akan dilaksanakan pada tanggal 18 Desember 2014 di Balai Agung Balai Kota DKI Jakarta. Berdasarkan Perppu No. 1 Tahun 2014, Gubernur memang harus segera melantik Wakilnya selambatlambatnya 30 hari setelah dilantik menjadi Gubernur. ”Begitu Keppresnya sudah diterima oleh Pak Gubernur, maka insya Allah hari Kamis tanggal 18 Desember saya dilantik,” kata Djarot. Kemarin, Djarot Saiful Hidayat, kembali menyambangi kantor Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, di Balai Kota. Djarot mengatakan, kedatangannya ini untuk memulai koordinasi dengan Ahok, sapaan akrab Basuki, dan para pejabat SKPD di jajaran Pemprov DKI. ”Fokus sekarang adalah mempercepat proses adaptasi saya di Pemprov DKI, sambil menunggu Keppres (keputusan Presiden) pelantikan keluar,” ujar Djarot, setibanya di Balai Kota Jakarta. Djarot mengaku ingin mempelajari alur kerja di Pemprov DKI serta mengenal para pejabat yang akan bekerja bersamanya setelah resmi dilantik menjadi Wakil Gubernur DKI pada bulan Desember ini. ”Saya ingin menggali beberapa informasi soal apa yang mau dikerjakan setelah saya menjadi Wakil Gubernur,” kata mantan Wali Kota Blitar itu. Djarot diketahui tiba di Kompleks Balai Kota pada pukul 11.00 WIB. Usai melakukan pertemuan dengan Ahok selama kurang lebih 30 menit di pendopo Gubernur, Djarot saat ini tengah menemui Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah di Lantai 4 Gedung Blok B Balai Kota. (jpnn/udi)

Djan Faridz Buka Islah Dengan Kubu Romy JAKARTA- Ketua Umum PPP versi Muktamar VIII Jakarta Djan Faridz mengatakan membuka ruang islah dengan kepemimpinan PPP versi Muktamar Surabaya yang dipimpin Romahurmuziy. ”Kita terbuka untuk mereka kembali ke jalan yang benar,” kata Djan Faridz di Mukernas PPP di Hotel J.W Luwansa, Jakarta, kemarin. Djan Faridz mengatakan islah sebenarnya sudah terjadi namun masih ada yang salah mengerti mengenai prosesnya. Dia menjelaskan komunikasi dengan kubu Romy baik dan berharap mereka mengerti proses islah tersebut. ”Sejauh ini komunikasinya bagus dan tidak ada masalah. Semuanya teman,” ujarnya. Sementara itu dia menilai sikap pemerintah dalam memutuskan sengketa partai politik masih netral, karena mematuhi hukum. Karena itu Djan Faridz dia percaya pemerintah tidak akan mengintervensi hukum terkait adanya sengketa di internal partai. ”Saya tidak melihat pemerintah berpihak ke kanan atau ke kiri dan saya percaya pemerintah berdiri di tengah,” tambahnya. Djan Faridz mengatakan untuk rakyat Indonesia yang tidak mengerti politik, pasti melihat apa yang terjadi di internal PPP dan Golkar ada intervensi pemerintah. Namun menurut dia, dirinya tidak melihat ada intervensi pemerintah di dalamnya tetapi adanya ambisi kekuasaan dari oknum-oknum partai. ”Saya melihat yang terjadi hanyalah ambisi kekuasaan dari oknum-oknum partai. Di internal partai yang ditunggangi (kepentingan),” katanya. Dia percaya pemerintah akan berpegang teguh pada UndangUndang Nomor 22 tahun 2008 tentang Partai Politik dalam memutuskan sengketa di internal partai politik. (jpnn/udi)

Pesta Sabu, Dosen Ditangkap Polisi JAMBI- Oknum Dosen salah satu perguruan tinggi di Jambi tertangkap saat sedang pesta sabu, Kamis (11/12/2014) dinihari. Kemarin masih menjalani pemeriksaan di Satres Narkoba Polresta Jambi. Menurut informasi yang didapat, oknum dosen bernama Ardianto (35) yang tinggal di Kelurahan Legok RT 08 Kecamatan Telanai Pura Jambi itu saat ini baru dibawa ke RS Polisi untuk dilakukan tes urine. “Barusan dibawa ke sana untuk tes urine. Dia juga didampingi oleh orang BPOM,” ujar Kasubag Humas Polresta Jambi AKP Sri Kurniati, Kamis (11/12/2014). Pada Kamis (11/12/2014) sekitar pukul 02.00 wib, Sat Res Narkoba Polresta Jambi menggerebek sebuah rumah dikawasan Jl. Amin Aini belakang Puskesmas Putri Ayu Legok Telanai Pura yang diduga sebagai tempat pesta sabu-sabu. Hasil pengerbekan itu, didapat tiga pria yang tengah asik mengkonsumsi serbuk bening yang diduga sabu-sabu. Tiga orang itu adalah Ardianto (35) yang tinggal di Kelurahan Legok RT 08 Kecamatan Telanai Pura Jambi, kemudian Indra (34) warga Kelurahan Legok RT. 15 Telanai Pura Jambi dan yang ketiga adalah Rahmansyah (47) yang juga warga Legok RT 02. Informasi yang didapat, satu dari tiga tersangka adalah Dosen disalah satu perguruan tinggi di Jambi. Dia adalah Ardianto (35) yang tinggal di Kelurahan Legok RT 08 Kecamatan Telanai Pura Jambi. (jpnn/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


jumat, 12 desember 2014

10

Jembatan di Kawasan Tidar

Kerusakan Kecil, DPUPPB Langsung Turun Tangan MALANG - Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Penga­wasan Bangunan (DPUPPB) Kota Malang langsung bergerak cepat memperbaiki jembatan kecil di kawasan Tidar pasca bagian pondasi jembatan tergerus. DPUPPB pun terus melakukan pemantauan secara rutin. Kepala DPUPPB Kota Malang, Dr, Ir, Drs Jarot Edy Sulistyono, MSi mengatakan, jembatan kecil yang rusak itu merupakan jembatan lama. Bahkan usianya diperkirakan lebih dari 10 tahun. “Saat mengetahui rusak, kami langsung melakukan penanganan. Jenis kerusakannya kecil jadi bisa langsung tertangani,” jelas Jarot.

Mantan Kabag Humas Pemkot Ma- tangani secara cepat,” jelasnya. lang ini mengatakan, Berbeda kalau jenis selama ini petugas kerusakannya parah DPUPPB dari semua dan berskala besar bidang melakukan penmembutuhkan pengawasan rutin. Hasilanganan serius. Senya bisa mendeteksi lain membutuhkan secara cepat jembatan anggaran besar juga atau bangunan yang ruharus melalui mekasak dan membutuhkan nisme seperti diangpenanganan serius. garkan lalu ditender“Saat mengetahui kan. Sampai kemarin, kondisi (jembatan kepetugas DPUPPB cil) rusak, DPUPPB terus melakukan penlangsung melakukan gawasan secara rutin. penanganan mengBegitu juga Sahabat Jarot Edy Sulistyono gunakan anggaran PTR dan Satgas Bina pemeliharaan rutin. Jadi bisa ter- Marga monitoring serta melakukan

penanganan pada setiap hari. Bahkan kemarin pagi, Wali Kota Malang, H Moch Anton tampak bersama petugas DPUPPB melakukan penanganan drainase. Sementara itu kemarin siang Komisi C DPRD Kota Malang melakukan sidak ke jembatan kecil di Tidar yang sempat rusak itu. Ketua Komisi C, Ir Bambang Sumarto mengatakan, jembatan di Tidar itu mengalami penggerusan sehingga terjadi longsor. “Dari hasil sidak, DPUPPB sudah melakukan penanganan berupa perbaikan,” jelas Bambang. Selain itu, komisi C juga sidak ke jembatan Celaket di Jalan JA Suprapto yang menjadi lokasi pembangunan vertical garden. (van/nug)

Hitungan Menit, Izin Langsung Jadi BP2T Kota Malang Operasikan Mobil Pelayanan Keliling MALANG-Kabar gembira untuk warga Kota Malang. Mulai Senin (15/12) pekan depan, semua urusan perizinan semakin dekat dengan warga lantaran tak harus datang ke Block Office di Kedungkandang. Hal ini menyusul Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) Kota Malang mengoperasionalkan mobil pelayanan keliling. Kepala BP2T kota Malang, Suharyono menjelaskan, mobil pelayanan keliling sudah siap beroperasi lengkap dengan petugasnya. Sesuai jadwal, mobil untuk urusan izin tersebut beroperasi mulai jam 09.00 WIB sampai 14.00 WIB di sejumlah tempat umum dan pusat keramaian. “Jadwal pelayanan keliling sudah disiapkan. Untuk operasional hari pertama di Terminal Arjosari. Kalau waktunya memungkinkan agar ke tempat lain. Jadi lihat situasinya, sehari bisa satu tempat atau lebih dari satu tempat. Yang penting sudah ada jadwalnya,” jelas Suharyono, kemarin. Tempat yang dikunjungi mobil pelayanan perizinan keliling yakni di Terminal Arjosari, Terminal Landungsari, Alun-alun, semua kantor kecamatan di Kota Malang dan rencananya di mall. Prinsipnya semua tempat ramai akan didatangi oleh mobil tersebut. Layanan izin yang dilayani mobil pelayanan keliling yakni semua jenis perizinan yang ditangani BP2T. Jumlahnya 15 item perizinan, diantaranya izin angkutan dan izin trayek. “Khusus untuk izin angkutan dan izin trayek bisa langsung jadi saat mengajukan di mobil pelayanan keliling. Jadi dalam hitungan menit, izin angkutan dan izin trayek bisa selesai asalkan semua berkasnya lengkap,” jelas Suharyono. Sedangkan jenis izin lain lanjut dia, harus diproses di kantor BP2T usai menyerahkan berkas. Namun demikian, warga yang mengajukan izin bisa mengambil lagi izinnya di mobil pelayanan keliling sesuai jadwal pelayanan. Kebijakan mobil pelayanan keliling setelah mempertimbangkan banyaknya

DITANGANI: Kerusakan kecil jembatan di kawasan Tidar langsung diperbaiki DPUPPB kemarin.

pekerja perum jasa tirta i

Tuntut Kesejahteraan, Gelar Aksi Damai MALANG – Ratusan serikat pekerja Perum Jasa Tirta I (IKAJATI), kemarin menggelar aksi damai di halaman kantor PJT I Jalan Surabaya Malang. Mereka menuntut ada peningkatan kesejahteraan karyawan. Ini karena, selama empat tahun terakhir (sejak 2010, red) ada kesenjangan antara direksi dengan karyawan. Terutama dalam hal gaji. Pasalnya, gaji direksi, perbandingannya jauh lebih tinggi dari karyawan. “Namun beban dan tanggungjawab pekerjaan karyawan semakin tinggi, dibandingkan dengan direksi. Karenanya, dengan aksi ini kami berharap agar kesenjangan tidak terlalu tinggi. Laksanakan perjanjian kerja bersama (PKB) secara konsisten,” terang Ahmad Yunus, Ketua Serikat Pekerja Perum Jasa Tirta I, Ahmad Yunus. Direktur Perum Jasa Tirta I, Hariyanto mengatakan, bahwa aksi unjukrasa yang dilakukan ratusan karyawan tersebut, karena ada terjadi kesalahpahaman. Ia juga menegaskan bahwa terkait tuntutan pekerja, sudah dilakukan rembug dengan manajamen. “Ini hanya kesalahpahaman saja. Soal gaji karyawan, bukan direksi yang menentukan, tetapi Kementerian BUMN. Dan pekerja sudah menerima gaji sesuai dengan standar UMR yang berlaku,” tutur Hariyanto. Tentang gaji yang tertunda, Hariyanto mengatakan dikarenakan pendapatan perusahaan yang terapai hingga saat ini, hanya senilai 87 persen dari rencana kerja anggaran perusahaan (RKAP) 2014. Sesuai dengan PKB periode 20122014 bahwa pencapaian prestasi kerja perusahaan merupakan salah satu faktor perhitungan gaji karyawan.“Yang jelas, kami sudah membahasnya dengan manajemen. Terkait tuntutan, kami sudah menyetujui program kenaikan gaji. Dan akan mulai terealisasi pada tahun depan,” katanya. Sementara itu, hasil dari mediasi dari mediasi antara karyawan dengan direksi kemarin, empat tuntutan karyawan telah disepakati. (agp/nug)

M Firman/Malang Post

AKSI DAMAI : Karyawan Perum Jasa Tirta I saat melakukan aksi damai di kantornya Jalan Surabaya Malang, kemarin.

kriminalitas Vandri Van Battu/Malang Post

SEGERA BEROPERASI: Kepala BP2T, Suharyono melihat persiapan mobil pelayanan keliling yang mulai dioperasionalkan hari Senin mendatang. warga yang mengajukan izin di BP2T. Dalam sehari, rata-rata terdapat 50 berkas perizinan yang diterima petugas. Namun disisi lain, Suharyono mempertimbangkan akses ke Block

Office di Kedungkandang. Untuk menuju kantor pelayanan terpadu itu, warga harus ke Kedungkandang. “Selain jauh, angkutan yang ke sekitar Block Office juga terbatas. Jadi kami

harus jemput bola, mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sehingga masyarakat tetap mendapat kemudahan dalam hal pelayanan perizinan,” pungkas Suharyono. (van/nug)

Korupsi DPRD Kembali Dibuka

Serahkan Buku, Agus Sukamto Siap Jadi Saksi MALANG – Langkah Kejaksaan Negeri (Kejari) Malang, untuk membuka kembali kasus lama, dugaan korupsi uang tunjangan komunikasi DPRD Kota Malang periode tahun 1999-2004 dan 2004-2009 disambut positif banyak pihak. Salah satunya adalah Agus Sukamto, mantan Ketua Panitia Anggaran, yang menjadi terpidana dugaan korupsi senilai Rp 5,02 miliar tersebut. Didampingi H A Fauzan, yang juga mantan terpidana kasus korupsi tunjangan komunikasi, kemarin Agus Sukamto mendatangi kantor Kejari Malang. Mereka datang untuk menemui Kajari, Hendrizal Husin. Tetapi karena yang bersangkutan tidak di tempat, mereka menemui Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Edy Winarko, SH. Kedatangan Agus Sukamto dan H A Fauzan ini, untuk memberikan buku berjudul Agus Sukamto Menggugat. Isi buku yang diterbitkan pada 2012 lalu tersebut mengungkapkan secara gamblang kasus tunjangan dewan Rp 5,02 miliar di DPRD Kota Malang. Termasuk memberikan data-data 10 nama orang yang sebelum sempat dijadikan tersangka, tetapi sampai sekarang ini belum ada tindaklanjutnya. “Kedatangan kami ini, untuk memberikan buku kepada Kejari Malang. Inilah buku yang menceritakan dan membeberkan semua kasus dugaan

Firman/Malang Post

korupsi uang tunjangan komunikasi. Di dalam buku ini, ada 10 nama orang yang sudah dijadikan tersangka pada 2012 dalam dugaan kasus korupsi. Bukan hanya dua nama saja berinisial AM dan BS, seperti yang disampaikan Kajari kepada media,“ terang Agus Sukamto. Sepuluh nama yang sudah ditetapkan sebagai tersangka pada 2012 lalu, dan menurut Agus Sukamto harus ikut bertanggungjawab adalah, Drs H A Sjafii, Jacob Koen Njo SH, Agus Malaysianto, Ir Gagah Suasawan, Drs Rochmad Setioso, H Sajid Jasin (alm), Andy Lasah Bandar, Drs Abdul Manaf, Ir Hadi Prayitno serta Hj Yulia. “Terkait penetapan 10 tersangka tersebut, saya sudah diperiksa tiga kali oleh Kejaksaan. Dan dari 10 nama tersebut, hanya nama berinisial AM saja yang disebutkan Kajari sama dengan data nama di buku saya. Sedangkan yang berinisial BS ini, saya tidak tahu siapa. Apakah memang ada tersangka baru. Dan harapan saya, Kejaksaan segera memproses nama-nama seperti yang ada di buku saya, karena semuanya menerima. Jika tidak bisa melanjutkan, maka SP3 saja kasusnya untuk membersihkan nama saya di Mahkamah Agung,“ paparnya. Agus juga membeberkan, bahwa untuk mencari keadilan terkait kasus

Motor Warga Bululawang Dirampas di Lowokdoro MALANG – Menjelang akhir tahun, pelaku kejahatan mulai gentayangan. Dini hari kemarin, Abdurrahman, 34 tahun, warga Jalan Daha, Desa Pringu, Kecamatan Bululawang ini, yang menjadi korbannya. Sepeda motor Honda Beat N 6146 IZ miliknya, dirampas oleh dua orang pelaku di Jalan Lowokdoro Malang. Akibat kejadian tersebut, korban menderita kerugian sebesar Rp 12 juta. Sementara kasusnya oleh korban langsung dilaporkan ke petugas Polsekta Sukun. Saat ini pelakunya masih dalam tahap proses penyelidikan. Diperoleh keterangan, pagi itu sekitar pukul 04.00, korban berangkat dari rumah dengan naik sepeda motor sendirian. Tujuannya hendak pergi ke Pasar Gadang. Sepanjang perjalanan mulai keluar rumah sampai perbatasan antara Kabupaten Malang dan Kota Malang, sama sekali tidak merasakan curiga. Namun begitu baru masuk wilayah Kota Malang di Jalan Lowokdoro Malang (depan SPBU), tiba-tiba motor korban dipepet oleh dua pelaku yang berboncengan sepeda motor. Keduanya lalu menghentikan korban dengan paksa. Satu pelaku diantaranya mengeluarkan celurit dan mengancam korban untuk menyerahkan motornya. Karena takut, korban akhirnya menyerahkan motornya dengan terpaksa. Begitu menguasai motor korban, pelaku lalu kabur ke arah utara. Tak lama setelah pelaku kabur, korban lalu minta tolong warga sekitar yang kemudian diantarkan melaporkan ke Polsekta Sukun. (agp/nug)

Hero Tito Yakin Ungguli Roy Muklis Sambungan dari Halaman 12 Agung Priyo/Malang Post

PROAKTIF : Agus Sukamto bersama H A Fauzan memberikan buku Agus Sukamto Menggugat kepada Kasi Pidsus, Edy Winarko SH. korupsi tersebut, pihaknya telah mengirimkan surat dan buku ke-13 lembaga negara. Mulai dari Mahkamah Konstitusi, Kejagung, KPK hingga sampai Presiden. “Jika memang Kejaksaan serius melanjutkan kasusnya, saya siap menjadi saksi,“ katanya. Sementara itu, Edy Winarko, Kasi Pidsus Kejari Malang mengatakan akan melaporkan ke Kajari Malang

(Hendrizal Husin). Untuk selanjutnya pihaknya masih menunggu arahan serta sikap dari Kajari. “Yang pasti buku itu akan menjadi masukan untuk menindaklanjuti kasusnya, sebagai sebagai bahan untuk mempelajari kasusnya,“ kata Edy Winarko, sembari mengatakan kalau penyidikan ulang kasus ini akan melibatkan tim lama yang sebelumnya menangani.(agp/nug)

Duel Hero Tito kontra Roy Muklis memang menjadi magnet utama gelaran MSF ke-19, di samping sejumlah partai amatir tak kalah berkualitas yang tersaji mulai sore hari di depan Stasiun Kota Baru. Even prestisius ini juga sekaligus menjadi ajang pelantikan dan sertijab pengurus Pertina Kota Malang 2014-2018 yang akan dinakhodai Hj Dewi Farida Moch Anton. Sedianya, sore ini para petinju bakal melakoni sesi timbang badan sekaligus technical meeting di Hall Kantor Harian Malang Post, Jalan Sriwijaya. Besok sore, satu demi satu pertandingan bakal dilangsungkan berurutan diselingi hiburan musik dangdut dan metalikha gratis untuk seluruh masyarakat. (tom/nug) REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


JUMAT, 12 DESEMBER 2014 HALAMAN SAMBUNGAN

Sambungan dari Halaman 1

Dia mengatakan, jika kembali ke Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) maka harus menyediakan buku paket lagi. Dampaknya, membutuhkan biaya untuk pengadaan buku. “Bisa saja membutuhkan biaya yang lebih mahal jika menggunakan buku paket lagi karena buku paket mahal. Tapi kalau KTSP menggunakan LKS maka tidak mahal,” jelasnya. Namun demikian lanjut dia, jika kembali ke KTSP, guruguru juga membutuhkan persiapan. Di antaranya harus membuat silabus dan membuat rencana persiapan pembela-

jaran (RPP). “Butuh waktu sekitar dua minggu untuk buat silabus dan RPP. Karena saat buat silabus harus memperhatikan juga waktu,” katanya. Lebih lanjut dia menegaskan, SMP swasta yang tergabung dalam MKKS SMP Swasta kini hanya menunggu kebijakan Dinas Pendidikan Kota Malang, Dinas Pendididikan Pemprov Jatim dan Kementerian Pendidikan. Mereka siap menjalankan kebijakan yang ditentukan. Untuk diketahui, urusan pemberlakuan kurikulum tak bisa diremehkan. Karena dampaknya massal di kalangan

SMP Swasta Tetap K-13 pendidik dan peserta didik. Jumlah peserta didik SMP swasta di Kota Malang sebanyak 13.500 orang. Sedangkan pendidiknya sekitar 975 orang. Saat ini jumlah SMP swasta di Kota Malang sebanyak 65 sekolah. Sementara itu, Guru Besar Hukum Tata Negara yang juga pakar pendidikan Prof Dr Suko Wiyono SH MH mengapresiasi langkah Dinas Pendidikan Kota Malang yang tidak terpengaruh dengan pembatalan K- 13. Sebab menurutnya, seharusnya pemerintah tidak begitu saja menghentikan program tersebut.

”Kalau dibatalkan saya sangat tidak setuju, lebih baik dievaluasi kalau ada yang kurang dibenahi supaya lebih baik,” tegasnya. Menurutnya, meski pemerintah pusat sudah memutuskan agar sekolah yang bukan pilot project kembali menggunakan Kurikulum 2006, namun pemerintah kota punya kesempatan untuk tetap melaksanakannya. Asalkan ada argumen yang kuat mengapa harus terus dilanjutkan. ”Kalau sudah berjalan 1,5 tahun memang sayang kalau dikembalikan, seperti di Kota Malang ini yang sudah dite-

Jalan Rusak Parah, Tak Kunjung Diperbaiki Sambungan dari Halaman 1

Lebih memprihatinkan lagi, menurut Sulaiman saat malam hari. Kondisi jalan yang rusak ditambah sedikit penerangan, membuat rawan kecelakaan. “Sering ada kecelakaan, biasanya motor jatuh, karena memang gelap,’’ tambahnya. Sementara Indah, yang juga warga setempat mengatakan kerusakan di Jalan Terusan Danau Sentani bukan kali pertama ini terjadi. Hampir setiap tahun selalu ada perbaikan, tambal sulam. Tapi begitu, perbaikan tersebut tidak lama dan kondisi jalan kembali rusak. Pemilik warung kopi di tepi Jalan Terusan Danau Kerinci ini mengatakan, salah satu sebab Jalan Terusan Danau Kerinci ini langganan rusak karena tidak maksimalnya saluran air di jalan tersebut. “Kontur jalannya cekung, sehingga saat hujan air pun menggenang. Sementara drainasenya tidak berfungsi, sehingga mempermudah terjadi kerusakan,’’ katanya. Dia membandingkan kondisi Jalan Danau Kerinci yang be-

rada di selatan dan masuk area Kota Malang. Jalan dengan aspal hotmix tersebut kondisinya tetap kokoh sekalipun setiap hari volume kendaraan yang melintas tidak pernah sepi. “Di sana saluran airnya maksimal. Air hujan langsung masuk ke saluran air, tanpa menyisakan genangan di aspal,’’ katanya. Indah yang juga merupakan warga RW14, Desa Mangliawan, Pakis ini mengaku sudah mengadu ke desa, termasuk ke kecamatan terkait kondisi jalan tersebut tapi belum ada tanggapan. “Kalau dulu, perbaikan-perbaikan yang sudah dilakukan katanya dari Perumnas Sawojajar, bukan dari Kabupaten Malang,’’ tandasnya. Sementara Kepala Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Amari saat dikonfirmasi Malang Post kemarin mengatakan tidak diam dengan keluhan warganya. Sejak Maret 2014 lalu, pihaknya juga sudah mengajukan perbaikan baik ke Dinas Binamarga maupun ke

Perumnas Sawojajar. “Kalau dihitung sudah tiga kali kami mengajukan perbaikan, baik ke Perumnas Sawojajar maupun ke Binamarga,’’ katanya. Menurut Amari, pihaknya sengaja meminta Perumnas Sawojajar ikut bertanggung jawab terkait kerusakan jalan lantaran jalan tersebut berada di kawasan perumahan. Bahkan, menurut Amari, Perumnas juga belum menyerahkan jalan tersebut sebagai fasilitas umum ke pihak Pemkab Malang. “Duludulu kalau perbaikan, ya Perumnas yang memperbaiki, bukan Pemkab Malang,’’ katanya. Tapi menurutnya, perbaikan yang dilakukan pun sekedarnya, alias hanya tambal sulam. Selain ke Perumnas Sawojajar, Amari mengaku mengajukan keluhan ke Dinas Binamarga Kabupaten Malang. Menurut pria ini, pengajuan terakhir dilayangkan Senin (8/12) lalu, melalui UPTD Binamarga, Kecamatan Tumpang. “Ada dua yang kami ajukan, perbaikan jalan dan pembuatan plat decker.

“Alhamdulillah, pengajuan plat deckernya disetujui, informasinya pekan depan ditindak lanjuti dengan pengerjaan,’’ urainya. Menurut Amari, plat decker ini penting untuk memaksimalkan saluran air. Dengan begitu, dia berharap masalah genangan air di jalan tersebut teratasi. “Masalah utamanya sebetulnya adalah saluran air, yang berimbas pada rusaknya jalan. Dengan adanya plat decker ini diharapkan mengatasi kerusakan jalan,’’ katanya, sembari mengatakan Jalan Terusan Danau Kerinci ini merupakan jalan penghubung antara Kota dan Kabupaten Malang. Adanya jalan ini, tidak sekadar memudahkan warga melintas, tapi juga berimbas pada peningkatan ekonomi warga. “Memang bukan satu-satunya akses jalan penghubung antara kota dan kabupaten, tapi dengan adanya jalan ini, warga lebih cepat sampai ke tujuan, dibanding harus melewati jalan lainnya,’’ tandas Amari. (vik/han)

Berburu Pohon Natal Berbahan Slinger Sambungan dari Halaman 1

Berbagai pilihan pohon Natal, di tahun ini pun semakin beragam. Tidak lagi model lama dengan pilihan warna hijau layaknya pohon cemara atau pilihan warna putih, namun kini terdapat berbagai pilihan dengan bahan yang unik pula. “Untuk persediaan pohon Natal di department store, selama ini selalu menampilkan model yang terkesan kuno dengan warna hijau atau putih. Beberapa tahun terakhir sudah ada variasi pohon Natal dengan dasar warna hijau, namun sudah dikombinasikan dengan model salju dari bahan kapas kering,” papar General Affair Centerpoint Department Store Malang, Daniel Wahyu Setiawan. Dia menjelaskan, model tersebut memang masih dicari oleh customer. Akan tetapi, ketika ada model baru masuk, tidak sedikit customer yang membelinya. Dia mencontohkan, tahun lalu model pohon Natal berbahan senar yang pada bagian ujungnya divariasikan dengan lampu sehingga terlihat menarik dan berbeda, menjadi favorit. Tahun ini, model itu masih diburu tetapi

permintaan tidak setinggi tahun lalu. “Model seperti daun pohon pinus saat ini memang masih laku. Tetapi, untuk tahun ini ada model baru yang tidak lagi berbahan plastik namun tetap menarik,” papar dia kepada Malang Post. Menurutnya, salah satu model baru yang kini tampil dengan nuansa berbeda yakni pohon Natal yang dirangkai dari slinger. Slinger biasanya dikenakan untuk menghiasi pohon Natal, sehingga tidak tampil monoton dengan warna hijau atau putih saja. “Selain ditambah dengan buah Natal, slinger biasanya dipasang memutari pohon Natal dan divariasikan dengan berbagai warna,” urai pria yang akrab disapa Deni tersebut. Deni menerangkan, pohon Natal dari bahan slinger ini memberikan tampilan berkilau sekalipun sang pemilik tidak menambah dengan buah Natal. Pilihan warnanya pun beragam, ada yang berwarna abu-abu metalik, hijau, ungu hingga biru gelap. Secara sekilas, pohon Natal terlihat lebih mewah dan mahal, padahal, harganya jauh lebih murah

ketimbang model pohon cemara atau pinus. “Bahan yang dipakai dari pohon Natal slinger ini kan kertas. Harganya juga lebih murah, tetapi harus berhatihati dalam merawatnya. Untuk rangkanya, menggunakan pipa sebagai tiang di tengah, sementara slinger dililitkan dengan rangkaian tali berbahan senar,” tambah dia. Untuk mempercantik penampilan, rangkai slinger tersebut dipadukan dengan potongan bermodel daun. Menurut Deni, pengguna lebih hemat juga, tidak perlu lagi menambah buah Natal yang berlebihan. Sebab, ketika diberi aksesoris yang berat, khawatir pohon Natal justru rusak karena menahan bobot. Hasilnya, pohon Natal pun tampak lebih ramping dan ringkas, sehingga tidak terlalu memakan tempat ketika diletakkan di berbagai jenis sudut ruangan. “Cukup ditambah dengan lampu kerlap-kerlip saja, serta diberi aksesoris bintang atau lonceng di bagian ujung atas. Sudah lengkap, mulai dari Rp 250 ribu sudah mendapat pohon Natal,” jelas dia panjang lebar.

Dia mengakui, model baru itu pun dipakai oleh store yang berada di MOG tersebut untuk menghiasi beberapa sudut toko. Hasilnya, koleksi tersebut yang paling menarik perhatian customer. Terpisah, Divisi Manager Hypermart Malang, Rajabuel Arif menyampaikan, di tempatnya pun menawarkan berbagai macam koleksi pohon Natal. Untuk model yang baru muncul di tahun ini, pohon Natal yang terlihat seperti bertabur salju. “Warna putih paling cepat habis. Sekarang saja koleksi pohon Natal salju sudah menipis,” ujarnya. Arif menuturkan, pohon Natal berwarna putih berukuran mulai dari 3 feet hingga 9 feet. Menurutnya, customer tidak terpengaruh harga ketika berburu pohon Natal. “Untuk warna putih, belum sampai sebulan kami sudah menjual lebih dari 100 unit,” tambah dia. Dia mengakui, untuk koleksi lain di Hypermart di tahun ini dengan bahan seperti kertas. Ukuran daun terlihat lebih besar, sekitar 1/2cm. “Bahannya sudah tidak lagi plastik, seperti koleksi 3-4 tahun lalu,” tandas dia. (ley/han)

Dua Santri Cikal Bakal PIQ, Dapat Doa Khusus Kiai Hamid Sambungan dari Halaman 1

akan membuat ilmu terus bertambah dan berkembang. Karena itulah, Kiai Basori muda terus bersemangat mengajar setiap hari, kesana kemari. Tidak hanya di Malang tapi juga mendatangi undangan pengajian ke beberapa daerah. Gresik, Lamongan, Sidoarjo, Surabaya, Probolinggo, hingga Banyuwanyi disambangi Kiai Basori untuk menebar ilmu Alquran, Fiqih, Bahasa Arab ataupun Tafsir. Bisa dikatakan, hidup Kiai Basori lebih banyak dihabiskan di luar rumah. Meski cinta mengajar, namun tak pernah terpikir di benaknya untuk mendirikan pesantren. Bahkan ketika suatu pagi di hari Jumat, usai pengajian Kitab Bidayah al-Hidayah yang diasuhnya secara rutin, sang ayah Kiai Alwi Murtadlo mengajaknya jalan-jalan dan berhenti di pekarangan belakang lalu berkata “Rumah ini kalau dijadikan pondok, hebat Mad”, Kiai Basori meresponnya dengan diam. “Ya saya diam saja, sambil berpikir bagaimana caranya membangun pesantren. Yang tentu saja tidak mudah,” kisah Kiai Basori kepada tim Sowan Kiai Malang Post. Namun Allah SWT memang sudah mentakdirkan Kiai Basori untuk mendirikan

pesantren, walaupun dimulai dengan memberinya ‘sakit’ terlebih dahulu. Ya, akibat terlalu capek mengajar dan bepergian untuk mengisi pengajian, Kiai Basori terkena penyakit kuning dan disarankan dokter untuk berhenti mengajar paling tidak selama setahun. Kiai Basori memang menuruti anjuran tersebut, namun semangatnya untuk mengajar tak bisa pupus, ia tak tahan libur panjang, sehingga membuka pengajian di bekas rumah Kiai Alwi di Jalan Kristalan Singosari. Kiai Basori tak perlu pergi jauh namun tetap bisa menularkan ilmu. Suatu hari, ia kedatangan tamu pria usia lanjut dengan anaknya yang masih belasan tahun. Rupanya, tamu tersebut ingin memondokkan anaknya di rumah Kiai Basori yang dijawab singkat olehnya “Saya ndak punya tempat”. Jawaban kiasan yang berarti penolakan itu tak membuat tamu tersebut luluh, sebaliknya tetap ngotot meminta sang Kiai untuk mendidik anaknya mengaji, meski ditempatkan di manapun. “Bismillah, akhirnya saya terima santri yang datang jauhjauh dari Banyuwangi itu. Namanya Rozikin. Sesudahnya, ternyata ada tamu lagi dari Sumber Pasir Malang yang

11

juga ingin mondok, namanya Ridwan Barmawi. Dua orang inilah santri pertama saya,” terang Kiai Basori. Setahun semenjak kedatangan mereka, Kiai Basori mulai memikirkan untuk membangun kamar seadanya di salah satu sudut pekarangan sebagai tempat santri-santrinya untuk tinggal dan tidur dengan nyaman. Akhirnya, 1 Mei 1978 pun ditahbiskan sebagai peresmian pesantren yang diberi nama Ma’had ad-Dirosah Al-Quraniyah ini, yang di-Indonesiakan menjadi Pesantren Ilmu Al-Quran dan kemudian populer dengan singkatannya PIQ. Sejak saat itu, satu per satu santri berdatangan hingga mencapai 10, lalu 35 di tahun berikutnya dan terus meningkat mencapai ratusan. Ada cerita menarik sebelum Kiai Basori mendirikan PIQ. Ia yang memang seringkali mengaji dan sowan ke Kiai Hamid Pasuruan, memutuskan untuk datang dan meminta doa kepada Kiai yang terkenal dengan kewaliannya itu. Setibanya di sana, ternyata Kiai Hamid ternyata sudah menunggu di bawah pohon mangga di depan rumahnya, tahu akan kehadiran Kiai Basori dan seakan menyambutnya. “Waalaikumsalam Ya Syai-

kh Basori, kata Kiai Hamid saat menjawab salam saya. Beliau tidak pernah memanggil saya dengan sebutan Syaikh sebelumnya,” ungkap Kiai Basori. Tak berhenti sampai disitu, tanpa basa basi dan menunggu kalimat Kiai Basori selanjutnya, Kiai Hamid langsung menanyakan “Berapa hektar pondok’e?” yang tentu saja membuat Kiai Basori kaget. “Saya tahu kisah tentang kelebihan beliau yang dianugerahi untuk bisa tahu kejadian sebelum peristiwa itu terjadi, tapi mengalami langsung membuat saya kaget dan tersipu. Sebab, tanah calon pondok saya ya nggak luas, saya pun menjawab namung tigangatus (hanya tiga ratus) meter Kiai,” tutur Kiai Basori kepada tim Sowan Kiai. Kiai Hamid lalu mengajak Kiai Basori dan jamaah lain di sana untuk berdoa. Doa yang diucapkannya singkat yaitu “Lin-naf’i wal-qabuul wal-jamaal wal-kamaal, Al Faatihah” yang artinya untuk manfaat, diterima, indah dan sempurna. “Walaupun singkat, doa itu sangat membekas di hati saya dan semoga begitu juga keberadaan PIQ di masyarakat,” tandas Kiai Basori. (hana/bersambung)

rapkan di semua sekolah,” kata dia. Ia menilai, konsep K 13 sebenarnya sangat bagus terutama dalam mengedepankan pendidikan moral. Walau pun tentu saja menilai moral siswa jauh lebih sulit dibandingkan menilai kemampuan mata pelajarannya. Terpisah Kepala SMAN 6 Drs Hariyanto MPd berpendapat, kalau sekolah harus kembali ke kurikulum 2006 maka ada beberapa kelemahan yang terjadi. Yakni secara hukum sangat lemah karena ada empat Permendiknas sebagai dasar regulasi KTSP yang sudah dicabut dan Permendikbud K 13 masih berlaku. ������ Sementara SE Menteri tidak bisa dianulir dengan Permen. Selain

itu secara manajerial sangat membebani sekolah yaitu struktur kurikulum, jadwal dan matrikulasi. Dijelaskannya, struktur kurikulum yang termuat dalam Permendiknas No. 22 tahun 2006 tentang Standar Isi dan yang termuat dalam Permendikbud No. 69 tahun 2013 tentang Kerangka Dasar (KD) dan Struktur Kurikulum memiliki perbedaaan dari sisi jumlah dan jenis mata pelajaran. Karena itu, sekolah harus melakukan penyesuaian mata pelajaran, bagaimana pemenuhan ketercapaian KD yang dituntut Kurikulum 2013 namun KD tersebut tidak terdapat pada Kurikulum 2006 kelas X tahun pelajaran 2013/2014,

dan penyesuaian Laporan Hasil Belajar (LHB) menjadi Laporan Capaian Kompetensi (LCK). Konsekuensi dari ketentuan dan peraturan tersebut, lanjutnya, setiap satuan pendidikan yang belum melaksanakan K-13 pada tahun ajaran 2013/2014, wajib melakukan Matrikulasi kepada siswa kelas XI untuk memenuhi kompetensi peserta didik sesuai dengan yang termuat dalam Permendikbud No. 69 tahun 2013 tentang Kerangka Dasar dan Struktur Kurikulum. ”Secara budget juga sangat pemborosan, dan yang lebih parah lagi kepercayaan peserta didik, orang tua, dan masyarakat pasti akan menurun,” kata dia. (van/oci/han)

BINAR GUMILANG/ MALANG POST

POLICE LINE: TKP di SPBU AN-Nur Buluawang diberi garis polisi.

Bersihkan Tangki SPBU, Tiga Orang Pingsan Sambungan dari Halaman 1

Teriakan itu, mengundang heboh warga maupun pengendara di sekitar lokasi kejadian. Masyarakat dibantu dengan kepolisian, mengeluarkan ketiga korban dari dalam tangki. Sebagian penolong lain membuka dua lubang tangki supaya aliaran udara bisa masuk. Sedangkan penolong lainnya

mengeluarkan tiga korban menggunakan tali. Tubuh ketiga korban itu diikatkan dengan tali dan dikerek ke atas. Ketiganya langsung dibawa ke RS Delima untuk dilakukan pertolongan. Untuk penganganan medis lebih lanjut, mereka dirujuk ke RSSA Kota Malang. Sementara itu, Kapolsek Bululawang akan

menyelidiki lebih lanjut terkait penyebab kejadian tersebut. “Usai kejadian, petugas kami langsung mengamankan TKP dengan memberi garis polisi. Sedangkan penyelidikan kami lakukan, untuk mengetahui penyebab perisitiwa itu. Apakah ada unsur kelalaian atau tidak dalam pelaksanannya,” pungkasnya. (big/han)

Baru 90 Persen, Rp 5 M di Kantor Pos Sambungan dari Halaman 1

“Hari ini (kemarin) terakhir, besok (hari ini) sudah tidak ada pencairan. Maju sehari,’’ katanya. Hari terakhir tersebut, Zaini mengatakan pencairan dilakukan di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Pakis, Donomulyo dan Wajak. Dia menguraikan, untuk wilayah Kabupaten Malang, dana PSKS yang disediakan adalah Rp 58.552.400.00, untuk 146.381 penerima. Tapi yang baru dicairkan adalah Rp 53.230.800.000 dengan jumlah 133.077 transaksi. Dengan angka tersebut, maka, warga Kabupaten Malang pun masih memiliki simpanan Rp 5.321.600.000. “Kapan saja dicairkan bisa, karena dana itu ada di rekening Kantor Pos,’’ katanya. Pria inipun menyebutkan, setelah waktu yang ditetapkan, warga tetap bisa mencairkan. Hanya saja tidak di loket komunitas (desa), tapi pencairan bisa dilakukan di kantor pos terdekat. Seperti pencairan di

loket komunitas, Zaini mengatakan syarat pencairan dana PSKS tersebut adalah dilakukan oleh warga yang menerima mengambil sendiri dengan membawa identitas lengkap. Warga juga wajib membawa kartu PSKS. “Kartu PSKS yang sudah diberikan tersebut nanti akan dicocokkan dengan database milik kita. Jika cocok, dana bisa langsung dicairkan,’’ tandasnya. Sementara Kepala Dinas Sosial Kabupaten Malang Sri Rahayu Pudji Lestari mengatakan, jika pihaknya tetap melakukan pemantauan terkait pencairan dana PSKS ini. Bahkan, pihaknya pun sudah berkoordinasi dengan Kantor Pos jika ada warga yang melakukan pencairan. Disinggung kurangnya informasi kepada warga sehingga masih banyak yang belum mengambil, dirinya mengelak. Sesuai prosedur, pihaknya sudah memberitahukan jadwal pencairan kepada seluruh Kepala Desa setempat. “Kepala

Desa kemudian melanjutkan kepada ketua RT dan Ketua RW. Sehingga informasi pencairan sudah sangat jelas,’’ katanya. Kalaupun masih banyak warga yang belum melakukan pencairan, Yayuk mengatakan dimungkinkan warga sengaja menyimpan dana tersebut. “Karena sifatnya adalah tabungan, mungkin saja warga berniat menyimpannya lebih dulu, dan akan mengambilnya jika memerlukan. Selain itu, warga Kabupaten Malang juga lebih banyak, jadi kalau masih ada yang belum mencairkan itu wajar,’’ katanya. Wanita berambut sebahu ini juga bersyukur, selama proses pencairan tidak ada kendala yang dialami. Warga yang menerima PSKS pun sangat kooperatif, sehingga pencairan dilakukan dengan tertib dan lancar. “Bukan hanya pencairan dana PSKS saja, pencairan dana Program Keluarga Harapan (PKH) juga aman,’’ tandasnya.(vik/han)

Perkenalkan Fabiano Senin Depan Sambungan dari Halaman 1

“Arema masih tidak enak karena Fabiano adalah mantan pemain Persija. Arema dan Persija itu sudah seperti adik kakak, jadi masih menjaga perasaan,” kata internal Arema, kepada Malang Post, kemarin. Dari kasak-kusuk internal manajemen, sejatinya Fabiano adalah pemain yang dipertahankan oleh Persija. Namun, karena pemain yang bersangkutan ingin mencari tantangan baru dan berganti klub, Arema menjegal Persija secara halus dalam perebutan Fabiano. Bahkan, Ferry Paulus, Presiden Klub Persija dikabarkan sempat berang dan “ngambek”. Ia marah kepada Arema yang telah mengontrak defender asing karismatik berusia 32

tahun itu. Demi menurunkan tensi dengan klub asal ibukota, manajemen mengulur-ulur perkenalan Fabiano. Selain itu, Arema juga sedang menantikan Fabiano yang sedang menikmati masa liburan atau rehat dari sepak bola. Kabarnya, pemain yang pernah berkostum Persela Lamongan ini akan tinggal di Malang cukup lama untuk menyekolahkan sang putra. Namun, manajemen Arema menolak anggapan tim berlogo singa merebut Fabiano dari Persija. Sebab, defender asing tersebut sudah habis kontrak di Persija ketika menandatangani kontrak dengan Arema. Tak heran, manajemen Arema berani mengambil Fabiano

sebagai penggawa baru di ISL 2015. Direktur Arema, Ruddy Widodo memastikan, pemain yang dikontrak telah menyelesaikan masa kerjanya di klub sebelumnya. “Kita tidak mau melangkahi kontrak pemain. Kita menunggu dia habis kontrak dulu, baru kita rekrut,” ujar Ruddy, kepada Malang Post, kemarin. Sementara itu, Media Officer Arema, Sudarmaji membenarkan tim yang bermarkas di Stadion Kanjuruhan itu bakal memperkenalkan pemain baru pada 15 Desember, Senin depan. “Ya, pemain baru akan diperkenalkan, ditunggu saja kabar selanjutnya,” tutupnya.(fin/han)

Siswa Dempo Enjoy dengan Ujian K-13 Sambungan dari Halaman 1

Menurut Kepala SMAK St. Albertus Br. Antonius Sumardi, O.Carm, kegiatan pementasan tersebut merupakan implementasi dari Kurikulum 2013. “Penampilan kreasi ini merupakan kali kedua bagi SMAK Dempo dalam menilai dan mengevaluasi hasil belajar peserta didik. Dalam Kurikulum 2013 terdapat bidang peminatan di antaranya seperti robotik, seni musik, seni suara,

tari, hingga teater,” ujarnya. Mardi, sapaan akrabnya menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan untuk menunjukkan bahwa proses pembelajaran K-13 berdampak sangat baik bagi seluruh pelajar di SMAK Dempo. Dengan adanya penampilan dan langsung dinilai oleh masing-masing guru yang bertanggung jawab terhadap masing-masing bidang peminatan, membuat siswa menjadi

tidak terkotak-kotak. “Saya berharap tentunya proses pembelajaran dengan sistem Kurikulum 2013 ini dapat berlanjut dan tidak terpotong separuh jalan. Pasalnya, melalui penilaian belajar siswa yang dikemas menjadi seperti pagelaran seni menjadikan merea tidak akan merasa bosan saat mendapatkan beragam materi pembelajaran di sekolah,” tutupnya tegas. (mg/oci) REDAKTUR: NUGROHO, HANA, LAYOUTER: SLATEM


RONCE NGALAM

jumat, 12 desember 2014

12

Hero Tito Yakin Ungguli Roy Muklis Sore ini Timbang Badan di Kantor Malang Post MALANG - Hero Tito boleh saja gagal memboyong sabuk emas Walikota Malang, gara-gara keputusan ‘ganjil’ dewan juri, pada kejuaraan bulan April lalu. Namun, petinju d’Kross BC Arema Malang itu berkesempatan melakoni revans kontra musuh bebuyutannya, Roy Muklis dalam gelaran Malang Super Fight (MSF) XIX di depan stasiun Kotabaru Jalan Trunojoyo,Sabtu malam besok. “Ini adalah partai rematch, karena seharusnya Hero menang pada pertarungan sebelumnya. Luka yang dialami Roy bukan karena benturan, melainkan kena straight telak,” beber Manajer d’Kross BC, Eko Nurcahyo. Sekilas soal bentrok sebelumnya, Hero sejatinya sukses meredam perlawanan Roy sebelum ronde kelima berakhir. Baru dua ronde berlangsung, jagoan tuan rumah sudah membuat sang rival asal Rokatenda BC bersimbah darah berkat pukulan telak yang didaratkannya tepat di pelipis sebelah kiri. Melihat kondisi Roy, wasit memutuskan pemegang sabuk juara dunia WBO Asia Pasifik itu tak bisa melanjutkan pertarungan. Sayang, kemenangan Hero yang sudah di depan mata digagalkan keputusan dewan juri yang memvonis partai kelas ringan perebutan sabuk emas Walikota Malang itu berakhir imbang. Alasannya, Roy terluka sebelum ronde ketiga dimulai dan karena pertimbangan medis, dia disarankan turun ring.Padahal, jika partai kelas 62,1 kg itu berhasil dimenangkan petinju kebanggaan arekarek Malang ini dengan kemenangan KO, dipastikan gelar mentereng Roy bakal copot.

GUEST GESANG//MALANG POST

KEBANGGAAN AREK MALANG : Hero Tito yakin mengalahkan Roy Muklis dalam Malang Super Fight (MSF) XIX,Sabtu malam besok. “Akan saya buktikan jika saya kemenangan akan menjadi kado memang layak memiliki sabuk emas indah bagi pengurus baru Pertina Walikota Malang. Saya tidak akan Kota Malang,” sahut Hero kepada mengecewakan warga Malang dan Malang Post. seluruh pendukung saya. Tentunya, Baca Hero Tito... Hal.10 FOTO-foto: PURWANTO/ MALANG POST

SELESAI: Panitia GPS yang telah menyelesaikan rangkaian acara kampanye, lega dan bergembira di depan pintu masuk Gedung Fisip.

AKTIF: Dua peserta mendapat kalungan selempang dari Kakang Mbakyu Kota Malang sebagai pemenang Duta Resik yang aktif dalam kampanye Gerakan Pungut Sampah (GPS).

Mahasiswa Kampanyekan Gerakan Pungut Sampah MALANG – Tugas mata kuliah membuat mahasiswa kreatif menggelar acara, baik yang berfungsi untuk diri sendiri maupun bagi orang banyak. Termasuk yang dilakukan oleh mahasiswa FISIP jurusan Ilmu Komunikasi konsentrasi Public Relation di Universitas Brawijaya Malang, yang kompak mengkampanyekan Gerakan Pungut Sampah (GPS) agar mahasiswa lebih mempedulikan kebersihan lingkungan di sekitarnya. GPS ini merupakan kampanye yang memberikan didikan kepada warga kampus, baik itu dosen, karyawan hingga mahasiswa untuk mau menjaga kebersihan lingkungan kampus. “Terutama di Fakultas ISIP dulu. Kami ingin semuanya sadar dan berpartisipasi dalam GPS ini,” ujar Ketua Pelaksana GPS, Nastiti Wulandari. Dia menjelaskan, kampanye GPS ini memberitahukan langkah-langkah untuk aktif dalam menjaga kebersihan, hanya tiga langkah saja. Sesuai dengan jargon yang diusung yakni ‘Lihat, Pungut, Buang’. “Cukup melihat di sekitar, ada atau tidak sampah yang berserakan atau tidak pada tempatnya. Bila ada, tinggal memungut lalu membuangnya,”

KEPADA MAHASISWA: Kampanye GPS di dalam ruang kelas yang mendapat dukungan dari dosen. jelas dia kepada Malang Post. Menurutnya, selama ini beberapa lokasi diacuhkan kebersihannya, seperti di ruang kelas. Diakuinya, setelah proses belajar selesai, mahasiswa yang membuat sampah entah dari kertas atau bungkus makanan, tidak membuangnya di tempat sampah.

“Dibiarkan begitu saja dan yang membersihkan justru office boy. Padahal, di tiap depan ruang kelas pasti ada tempat sampah,” jelas perempuan yang akrab disapa Titi tersebut. Hasilnya, dia dan beberapa temannya pun memutuskan untuk mengkampanyekan GPS itu sebagai bagian

dari tugas mata kuliah PR on Media di bawah bimbingan dosen Rachmat Kriyantono, PhD. GPS tersebut mengusung pula aksi nyata, dengan memunguti sampah yang berserakan di kelas dan di berbagai sudut ruang yang ada di Gedung FISIP UB. “Kami juga masuk ke kelas, untuk menyampaikan apa itu GPS dan bagaimana ikut berpartisipasi dalam GPS ini. Cukup mudah, demi kenyamanan bersama,” ujarnya. Gerombolan mahasiswa yang mengkampanyekan GPS ini berkeliling, termasuk ke area kantin. Mereka yang dibantu pula oleh Kakang Kota Malang 2014, Anggun Rendra serta Wakil II Mbakyu Kota Malang, Risani Atia. Selain itu, Duta Fisip Rosalia Sandra menjelaskan tentang GPS kepada setiap mahasiswa. Selain itu, dalam GPS itu juga terdapat pemilihan Duta Resik 2014. “Duta Resik ini mereka yang ikut dalam kompetisi GPS ini dan aktif memberitahukan serta mempraktekkan GPS bersama dengan kami. Yang memilih juara dari Kakang Mbakyu yang turut hadir saat ini, serta Duta Fisip dan perwakilan dari panitia,” imbuh Titi. (ley/fia)

AYO IKUT GPS: Kakang Kota Malang 2014, Anggun Rendra dan Wakil II Mbakyu Kota Malang, Risani Atia dan Duta Fisip Rosalia Sandra menerangkan kepada mahasiswa tentang apa itu GPS.

MASUK KANTIN: GPS pun masuk ke area kantin sebagai salah satu lokasi kampanye. REDAKTUR: sri nugroho - shuvia rahma, LAYOUTER: dj amiel


AREMA

CRONU S

JUMAT, 12 DESEMBER 2014

13

FINO YUDISTIRA/MALANG POST

KEBUN RAYA: Pemain Arema Cronus saat menjalani sesi latihan fisik di Kebun Raya Purwodadi, kemarin.

VICTOR

IST/MALANG POST

SYAL: Mantan pemain Arema Cronus dan Persebaya Greg Nwokolo bersama Victor Igbonevo dengan syal Persija Jakarta.

HENGKANG Ikut Greg ke Persija

MALANG – Victor Igbonefo bikin gempar. Lama tidak terdengar kabarnya, foto pemain naturalisasi asal Nigeria itu beredar. Dia berpose bersama Greg Nwokolo. Hebohnya, Greg dan Victor berfoto sembari memajang syal Persija. Caption foto yang tersebar di BlackBerry Messenger itu, menulis bahwa Victor telah

Geber Fisik di Purwodadi MALANG – Arema Cronus menjalankan sesi latihan fisik di Kebun Raya Purwodadi, pagi kemarin (11/12). Tim pujaan Aremania tersebut melahap materi yang cukup berat karena medan basah di Kebun Raya Purwodadi. Tim pelatih menilai kondisi ini cocok untuk meningkatkan fisik pemain.

Pelatih Arema, Suharno mengungkapkan bahwa medan tanah di Kebun Raya naik turun. “Kebun Raya punya tanjakan dan turunan yang bagus untuk latihan fisik. Kita berikan latihan berat agar pemain meningkatkan fisiknya,” kata Suharno kepada Malang Post, usai latihan Baca Geber... Hal.14 kemarin.

datang ke Persija. “Greg10Welcome to Persija Victor!,” ujar caption foto tersebut. Dalam foto tersebut, Greg Nwokolo menggunakan kacamata hitam, dengan rambut pirang serta sweater gelap. Dia memegang syal oranye Persija Jakarta. Sementara, Victor yang juga berambut pirang, mengenakan kaus tanpa lengan merek Nike. Baca Victor... Hal.14

Bangun Training Ground di Lapangan Dinoyo MALANG – Arema Cronus ingin meningkatkan kualitas latihan tim dari segi infrastruktur. Manajemen Singo Edan, merencanakan pembuatan training ground baru untuk musim depan. Kabarnya, Arema akan memakai lapangan belakang Polsek Lowokwaru, Dinoyo sebagai training ground baru. “Lapangan Dinoyo di belakang Polsek Lowokwaru akan jadi training ground Arema. Kita akan memperbaiki lapangan tersebut, agar layak jadi tempat latihan level senior,” kata Media Officer Arema, Sudarmaji kepada Malang Post, kemarin. Manajemen Arema, sudah berkomunikasi dengan pihak setempat untuk menyewa lapangan tersebut dengan kontrak jangka panjang. Tanah waqaf yang tidak memiliki pengelola dan mangkrak itu akan disulap menjadi training ground level timnas. “Kita ingin mengontrak lapangan itu selama lima tahun. Kita ubah lapangan itu menjadi lapangan level senior. Kualitas rumput hingga infrastruk-

turnya akan kita perbaiki. Kita ingin pemain berlatih dengan lebih baik di training ground,” katanya. Menurut Sudarmaji, training ground Arema di Dinoyo akan dipakai oleh siswa Akademi Arema dari kategori U-17 hingga Arema U-21. Selain pemain senior, para junior di Akademi Arema juga bakal

memanfaatkan lapangan Dinoyo belakang Polsek Lowokwaru itu. “Kita tidak hanya mempersiapkan training ground buat tim senior. Kita juga ingin berikan lapangan bagus buat Akademi Arema. Dengan begitu, latihan pemain bisa lebih efektif dan optimal. Lapangan bagus,

kualitas latihan bagus,” sambungnya. “Kami mengharapkan dukungan dari semua pihak untuk terlaksananya rencana pembangunan training ground Arema di Dinoyo. Termasuk dari Aremania, warga sekitar, pemerintahan, terutama Walikota Malang Abah Anton,” tutupnya.(fin/jon)

CP: 0813 3485 5774 (Shuvia Rahma)

Berbagi Buku Untuk Sahabatku

Kanwil Malang Donasikan 6000 Buku BRI KANWIL MALANG menggiatkan program nasional Indonesia Cerdas, lewat aksi Berbagi Buku Untuk Sahabatku demi perayaan ultah ke-119. Kanwil Malang telah mendonasikan 6294 buku bacaan dan buku pelajaran untuk sekolah-seko-

lah di cakupan Kanwil Malang. “Ribuan buku tersebut, berasal dari Unit Kerja di bawah binaan Kanwil Malang, dan telah didonasikan kepada sekolah yang butuh,” ujar Yufis Ferry, Kepala Bagian Bisnis Program Kanwil Malang.* 4TEKS : FINO YUDISTIRA 4FOTO-FOTO : BRI FOR MALANG POST

GEMBIRA: Para siswa antusias menyambut program Berbagi Buku Untuk Sahabatku.

DUKUNGAN: Program Berbagi Buku Untuk Sahabatku adalah bentuk kepedulian BRI terhadap generasi masa depan Indonesia.

DONASI: Ribuan buku berasal dari para pegawai Unit Kerja di bawah binaan Kanwil Malang. TERIMA KASIH: Para guru dan murid terbantu dengan tambahan buku pelajaran dan buku bacaan layak baca dari BRI Kanwil Malang.

REDAKTUR: JON’S, LAYOUTER: REEP


AREMA

CRONU S

jumat, 12 desember 2014

Persebaya Gabungkan Potensi Junior-Senior SURABAYA-Perombakan besar memang terjadi di skuad Persebaya Surabaya menjelang musim baru ISL 2015 mendatang. Saat ini manajemen hanya menyisakan setidaknya empat pemain musim lalu, selebihnya adalah pemain baru yang didatangkan manajemen di bursa transfer kali ini. Meski begitu, perburuan pemain bintang masih akan dijalankan Persebaya. CEO Persebaya, Gede Widiade mengungkapkan pihaknya tengah mengincar dua pemain bintang yang berposisi sebagai penyerang dan satu lagi di lini pertahanan. Gede menyatakan bahwa dirinya sudah menjalin komunkasi intensif bersama kedua pemain tersebut. “Striker yang sedang kami incar, top

level, akan kami tunggu kepastiannya barang satu hingga dua minggu,” terang Gede. Tetapi, pria yang tercatat sebagai Ketua Umum Asosiasi PSSI Kota Surabaya itu masih enggan menyebutkan detail profil pemain yang menjadi incarannya itu. “Jangan kalau saya bebutkan sekarang gak enak sama klubnya, dia masih ada kontrak, tunggu nanti keputusan resminya,” tegasnya. Ini juga terkait kontrak pemain yang bersangkutan belum selesai dengan klub lamanya. Muncul spekulasi bahwa manajemen Persebaya menginginkan untuk mendatangkan Samsul Arif Munip, penyerang Arema Cronus yang musim lalu tampil impresif bersama

Singo Edan-julukan Arema Cronus. Terlebih, pemain yang bersangkutan juga belum menandatangani kontrak baru bersama skuad asuhan Suharno. Dari informasi yang diperoleh kontrak mayoritas pemain lokal Arema memang bakal berakhir awal tahun depan. Hanya saja manajemen Arema sendiri sudah menegaskan bakal segera melakukan perbaruan kontrak pemainnya. Nah, keinginan manajemen Persebaya untuk mendatangkan pemain bintang di skuad mereka tidak lain untuk mengangakat pamor pemain muda yang saat ini menumpuk di skuad mereka. Dari jebolan timnas U-19 saja setidaknya ada tujuh pemain muda

Liga Champions Asia

Persib Hadapi Hanoi T&T

yang siap dipakai tenaganya. Belum lagi dari pemain yang sengaja didatangkan Gede di masa transfer kali ini. Sebut saja Bima Ragil, Asep Berlian dan juga Wage Dwi Aryo yang usianya masih dibawah 25 tahun. Ini membuat manajemen memang sengaja memaksimalkan potensi pemain junior dan senior untuk ISL 2015 mendatangkan. “Musim depan kami akan mencoba mengkomposisikan pemain junior dan senior dalam satu tim. Formatnya, sekitar 10-15 persen dari U-19, 20-25 persen dari U-23, 50-60 persen adalah pemain yang siap perang. Sisanya pemain pelapis yang bisa mengcover kemampuan pemain utama,” tandas Gede. (nap/jpnn/jon)

Fino yudistira/ malang post

TIM: Ofisial, staf manajemen staf tim pelatih, ball boy, ofisial tim, serta pegawai dapur mess Arema Cronus bermain futsal, kemarin.

Asisten Pelatih Ajak Main Futsal MALANG – Ofisial serta staf manajemen Arema Cronus punya banyak waktu luang saat jeda kompetisi seperti sekarang. Demi membangun keakraban, staf tim pelatih, ball boy, ofisial tim, serta pegawai dapur mess, kembali menggelar acara futsal di Champion Tidar, kemarin. Sore kemarin, pukul 15.00 WIB, staf Media Officer pimpinan Sudarmaji, staf pegawai mess Arema, serta staf tim pelatih seperti I Made Pasek Wijaya, Alan Haviludin dan M Taufan, bertand-

ing futsal. Selama satu jam, para staf manajemen Arema tersebut menikmati waktu luang penuh keakraban. I Made Pasek Wijaya, asisten pelatih Arema menyebut bahwa agenda futsal tim pelatih dan staf manajemen masih bisa digelar jika tim tidak sibuk. “Agenda tim sedang longgar. Pemain masih fokus peningkatan fisik. Tidak ada masalah bila ada futsal di selasela jadwal. Kecuali, kalau kita sudah kompetisi, semuanya fokus dan sibuk,” terang Made Pasek kepada Malang Post,

kemarin. Agenda futsal tampaknya akan digelar secara rutin hingga jelang kompetisi ISL 2015. Terutama, karena tim pelatih dan manajemen juga membutuhkan momen untuk berolahraga bersama. Menurut Made Pasek, bukan hanya pemain saja yang butuh latihan. “Kita staf tim pelatih, serta ofisial dan staf manajemen, juga butuh waktu sekadar mencari keringat. Walau cuma futsal, paling tidak, badan tidak kaku. Saat di lapangan, kita cuma awasi

pemain, tentu butuh tambahan menu olahraga,” kata Made Pasek. Pertandingan sendiri berjalan seru. I Made Pasek yang sudah terhitung pelatih berumur, masih bisa menunjukkan sisa-sisa kejayaannya sebagai legenda sepakbola nasional. Gocekan serta dribble yang penuh ketenangan, dipamerkan oleh Made Pasek. Alan Haviludin tak mau kalah. Meskipun dia tidak menjadi kiper, Alan juga punya skill. Bahkan, sesekali dia mencetak gol untuk timnya.(fin/jon)

Resmi Hadapi UiTM FC di Kanjuruhan MALANG – Arema Cronus resmi menghadapi UiTM FC, tim asal Malaysia pada tanggal 26 Desember 2014. Manajemen UiTM FC telah mengirim surat balasan untuk Singo Edan. Dalam surat yang ditandatangani pengurus klub UiTM FC, Mustaza Ahmad, UiTM FC telah konfirmasi untuk datang ke Jawa Timur menggelar tour de Jawa Timur.

“Dengan segala hormatnya perkara di atas diruju, sukacita dimaklumkan bahawa pihak pengurusan UiTM FC telah menerima pengesahan perlawanan persahabatan antara UiTM FC menentang Arema Cronus,” kata Mustaza dalam surat resmi kepada Arema, kemarin. UiTM FC bakal menghadapi Arema pada 26 Desember 2014

di Stadion Kanjuruhan Malang. Manajemen tim asal negeri jiran, telah memastikan kehadiran UiTM FC untuk menerima jamuan Arema di stadion terbesar di Malang Raya itu. Mustaza berharap pertandingan persahabatan antara Arema dan UiTM FC bakal mempererat hubungan kedua pihak. “Semoga kerjasama ini akan mengeratkan hubungan

silaturrahim antara pasukan Arema Cronus Malang dengan UiTM FC,” tuturnya. Sementara itu, manajemen Arema menanggapi positif kepastian kedatangan UiTM FC. “Kita sudah siapkan tim dan manajemen untuk menggelar pertandingan persahabatan lawan UiTM FC. Kita undang nawak-nawak Aremania untuk hadir dan memeriahkan pertand-

ingan,” kata Sudarmaji. Soal harga tiket, pihak manajemen masih merapatkannya. Dalam waktu dekat, manajemen akan mengumumkan harga tiket untuk pertandingan persahabatan lawan tim Malaysia. Sebelum laga ujicoba besar lawan UiTM FC, kabarnya tim pelatih juga menghelat dua laga ujicoba lawan tim lokal minggu depan.(fin/jon)

SP Buru Tiga Pemain Asing

Fino yudistira/malang post

MUSIM LALU: Pemain asing Semen Padang David Pagbe saat menghadapi Arema Cronus musim lalu.

PADANG-Semen Padang FC tak butuh waktu lama untuk menentukan buruan pemain asing, pengganti Djibril Coulibaly. Tiga nama langsung dicuatkan manajamen tim berjuluk Kabau Sirah itu, setelah tiga hari mendapat surat pengunduran diri pemain asal Mali tersebut. Mereka adalah Herman Dzumafo Epandi, Lancine Kone, dan Boakay Edy Foday. Menurut Direktur Teknik sekaligus Manajer Semen Padang FC Asdian, tiga nama itu muncul berdasarkan tiga pertimbangan. ‘’Manajemen dan tim pelatih sepakat, mencari pemain asing yang siap pakai, berpengalaman di ISL 2014, dan available,’’ tuturnya kemarin (11/12). Namun, dari tiga nama tersebut, Herman Dzumafo Epandi menjadi buruan terdepan tim kebanggaan urang awak ini. ‘’Saya baru saja (kemarin, red) menelpon Dzumafo. Kami berbicara soal-soal umum mengenai kemungkinan dia bisa bergabung ke Semen Padang. Juga tentang fasilitas-fasilitas yang mungkin dia dapatkan. Tapi kami belum bicara nilai kontrak,’’ ucapnya. Dari pembicaraan awal itu, sambung Asdian, pemain yang musim lalu merumput bersama Mitra Kukar ini, memberi sinyal positif. Apalagi ketika dia tahu, untuk musim depan, materi pemain Semen Padang FC tidak banyak mengalami perubahan. ‘’Dia bilang, dengan kebijakan demikian, tim ini cukup menjanjikan bisa berprestasi lebih baik musim depan. Dia pun bilang, akan segera balik ke Indonesia, bila Semen Padang memang menginginkannya,’’ beber Asdian. Saat ini, pemain yang pada 21 Februari mendatang tepat berusia 35 tahun, sedang liburan di kampung halamannya, Kamerun. Sinyal positif dari Dzumafo itu, bak gayung

14

bersambut bagi Pelatih Kepala Semen Padang FC Jafri Sastra. Pasalnya, sebelum menjadi buruan utama Kabau Sirah saat ini, dia menjadi opsi ketiga Jafri bila gagal mendatangkan Addison Alves atau Djibril Coulibaly. Nah, sebagaimana telah diberitakan Padang Ekspres sebelumnya, Addison Alves gagal direkrut, karena pemain asal Brasil itu lebih memilih bermain di luar Indonesia. Sedangkan Coulibaly sempat menandantangani prakontrak, namun pada akhirnya mengundurkan diri karena cedera lamanya kambuh. Sebagai seorang pesepak bola, Dzumafo bukanlah sosok asing di kancah sepak bola Indonesia. Dalam catatan Padang Ekspres, dia telah tujuh tahun malang melintang di beberapa klub di Indonesia. PSPS Pekanbaru adalah klub pertamanya di Indonesia. Di tim berjuluk Asyakar Bertuah itu, pemain bertinggi 186 cm ini bertahan selama lima tahun, dari 2007 hingga 2012. Dia mengoleksi 55 gol dari 111 penampilan. Pada tahun 2012 atau tepatnya pada putaran kedua ISL 2011/2012, Dzumafo hengkang ke Arema Malang. Meski hanya bermain setengan musim, dia mampu menyumbang enam gol. Di musim 2013, Persib Bandung merekrutnya. Bertahan selama setengah musim dengan torehan lima gol, dia kemudian pindah ke Sriwijaya FC. Selama setengah musim pula di klub tersebut, Dzumafo mampu mencetak tujuh gol. Terakhir, top skor Divisi Utama Liga Indonesia 2008/2009 (17 gol) ini memperkuat Mitra Kukar musim lalu. Di klub tersebut dia bermain 23 kali dengan torehan 13 gol. Terkait dua incaran lainnya, Asdian mengaku masih dalam penjajakan. ‘’Belum ada kontak dengan mereka. Tapi kami akan segera menghubungi mereka,’’ tukasnya. (cip/jpnn/jon)

JAKARTA -Ambisi Persib Bandung untuk melepaskan diri dari babak playoff Liga Champions Asia (LCA) 2015 nanti diprediksi tidak akan mudah. Pasalnya, dalam babak playoff nanti, klub berjuluk Maung Bandung itu langsung mendapatkan lawan yang tidak mudah. Adalah klub asal Vietnam, Hanoi T&T yang menjadi lawan perdananya. Kepastian Persib bakal menghadapi tantangan Hanoi tersebut didapatkan setelah drawing yang dilangsungkan di hotel Hilton PJ, Kuala Lumpur, Malaysia siang kemarin (11/12). Dengan dasar dari peringkat Indonesia, maka Persib akan langsung masuk di babak kedua playoff LCA untuk Zona Asia Timur. Pertemuan Persib menghadapi Hanoi T&T tersebut akan terjadi pada 10 Februari mendatang. Di Hang Day Stadium, Hanoi, kunci sejarah Persib lolos ke LCA bakal ditentukan. Karena, playoff nanti tidak menggunakan sistem home and away. Melainkan dengan sistem single match, dan hasil laga langsung ditentukan dalam satu pertandingan. Bukan satu laga, melainkan dua laga untuk bisa masuk ke babak grup LCA 2015. Apabila pada laga pertama Persib melaju, maka di babak ketiga mereka sudah ditunggu oleh klub dari Korsel, Seoul FC. Pertandingan itu akan digelar sepekan setelahnya. Dalam pernyataannya, pelatih Persib Jajang Nurjaman tidak mau berpikir terlalu jauh sampai ke fase grup LCA 2015. Pun demikian dengan pertandingan babak ketiga playoff nanti. “Namun, kami untuk sementara masih fokus untuk pertandingan melawan Hanoi terlebih dahulu, setelah itu memikirkan lawan selanjutnya,” ujarnya melalui sambungan telepon, kemarin. Diakuinya, pertandingan melawan klub runners up V-League 2014 itu tidak akan mudah dilalui. Perlu usaha keras untuk bisa menundukkan klub tersebut. Apalagi, dalam track recordnya, klub berciri khas jersey warna kuning itu selalu mampu unggul menghadapi klub Indoensia. Seperti, di saat mereka mengalahkan Arema Cronus home and away dalam Piala AFC 2014 lalu. Menurut Janur, sapaan akrabnya, pihaknya kini terus mengumpulkan semua data terkait dengan Hanoi. Baik itu untuk performanya di Piala AFC lalu ataupun dalam liga domestiknya. “Kalau untuk persiapan kami sendiri, itu sudah otomatis berjalan. Tapi, pada dasarnya, kami sudah siap untuk dua laga itu (babak kedua dan ketiga, Red). Masih ada banyak waktu bagi kami untuk bisa menyiapkannya secara maksimal,” lanjutnya. Memang, kalaupun Persib tersingkir, masih ada Piala AFC sebagai gantinya. Nah, apabila Persib nantinya tetap melaju ke LCA, maka Arema Cronus-lah yang akan menjadi penggantinya. Itulah yang membuat dalam pembagian slot grup H Piala AFC mencantumkan dua nama, Persib dan Arema. Sementara itu, jika Persib atau Arema di Grup H, maka Persipura yang notebene runners up di Indonesia Super League (ISL) 2014 lalu langsung memulai perjuangannya di Piala AFC dari grup E. Klub yang berjuluk Mutiara Hitam itu sudah ditunggu Bengaluru (India), Warriors atau Tampines Rovers (Singapura) dan Maziya (Maladewa) atau Ceres (Filipina) (ren/jpnn/jon)

Geber Fisik di Purwodadi Sambungan dari Halaman 13

Tim pelatih menggelontorkan sesi latihan speed, power dan endurance untuk Cristian Gonzales dkk. Dengan medan tanjakan turunan di Kebun Raya Purwodadi, pemain memacu dirinya lebih keras. Latihan keras seperti kemarin sangat membantu pemain untuk meningkatkan kondisi. Terutama, endurance atau daya tahan. Menurut Suharno, hasil evaluasi tim pelatih menyebut bahwa kelemahan Arema selama ISL 2014 adalah daya tahan. Tak heran, pemain sering kurang konsentrasi di menit-menit akhir dan kemasukan. “Kita susun program berdasarkan hasil evaluasi musim lalu. Pemain kita bagus di menit awal hingga pertengahan. Tapi, mereka hilang konsentrasi memasuki menit akhir. Apa sebabnya? Daya tahan mereka merosot dan tidak stabil,” sambung Suharno. Sesi latihan di Kebun Raya Purwodadi berlangsung selama kurang lebih satu setengah jam. Meskipun pemain kecapekan, Ahmad Bustomi dkk memahami bahwa latihan fisik tersebut bakal berguna untuk perjalanan tim di ISL musim depan. Belum lagi, Arema juga harus menghadapi Piala Copa Indonesia yang kabarnya siap digelar tahun depan. “Kita butuh skuad yang kuat dan mampu bertahan serta stabil selama 90 menit. Pondasi mereka harus bagus dulu,” tutup Suharno.(fin/jon)

Victor Hengkang Sambungan dari Halaman 13

Meskipun tidak terlihat ikut memegang syal, foto tersebut seperti mengisyaratkan bahwa Victor sudah masuk ke Persija. Kabar ini, membuat heboh karena selama ini manajemen tidak merasa Victor bakal pergi dari kubu Singo Edan. Narasumber internal skuad Persija menyebut bahwa Victor sudah hampir pasti membela Persija. “Diam-diam saja ya, Victor sudah mau jadi pemain Persija. Tunggu saja, dia akan pakai kostum Persija untuk ISL 2015,” kata narasumber yang enggan disebut namanya. Victor, yang dihubungi kemarin, tidak mengangkat telepon maupun membalas SMS. Kabar terakhir sempat menyebut bahwa dia mengurus surat izin tinggal istrinya, Catherine. Namun, kehadiran foto ini tentu saja menggemparkan publik Malang. Apalagi, Victor masuk dalam proyeksi tim Arema untuk ISL 2015. Namun, manajemen Arema kompak tidak mengindahkan kabar ini. Pasalnya, kata manajemen, Victor masih konsisten untuk berkomitmen dengan Arema. Victor juga sudah tahu bahwa dia masuk proyeksi pemain untuk ISL 2015. Bahkan, ketika dikonfirmasi, manajemen Arema membantah keabsahan foto tersebut. CEO Arema, Iwan Budianto bereaksi dan menganggap foto tersebut hanya akal-akalan saja. Mungkin, pihak Persija yang ingin Victor datang, namun masih belum deal. “Tidak ada. Victor tetap jadi pemain Arema. Mungkin, foto itu hanyalah bentuk keinginan dari Greg untuk merayu Victor ke Persija. Sampai saat ini, Victor masih pemain Arema. Belum ada perubahan apapun dalam proyeksi tim,” kata IB, sapaan akrabnya kemarin. Media Officer Arema, Sudarmaji menyebut bahwa foto tersebut patut dipertanyakan unsur valid dan otentiknya. “Sayangnya Victor tidak ikut memegang syal. Kita jadi tidak tahu, apakah itu benar-benar valid atau tidak,” tutur Sudarmaji. Namun, apabila Victor benar-benar hengkang, Persija dan Arema menjadi dua klub yang saling jegal dalam rebutan pemain.(fin/jon) REDAKTUR: jons, LAYOUTER: hary


jumat, 12 desember 2014

PSG Kalah Perdana BARCELONA - Rekor tak terkalahkan Paris Saint Germain musim ini berakhir di kandang Barcelona. Itu terjadi setelah PSG ditekuk Barcelona dengan skor 1-3 pada laga terakhir fase grup Liga Champions 2014/2015 di Nou Camp, Kamis (11/12) dini hari WIB. Hasil minor itu menghapus catatan impresif yang sempat ditunjukkan Zlatan Ibrahimovic dkk musim ini. Sebelumnya, PSG tak pernah tersentuh kekalahan di Ligue 1 dan Liga Champions. “Kami merasa frustrasi karena kami memiliki ide tentang bagaimana laga akan berjalan. Namun, kami kurang kualitas untuk menyelesaikan peluang,” terang pelatih PSG, Laurent Blanc di laman ESPN, Kamis (11/12). Blanc menambahkan, anak asuhnya tak sepantasnya kalah jika menilik beberapa peluang emas yang dihasilkan. Sayangnya, beberapa peluang emas tersebut selau gagal berujung gol. “Kami seharusnya bisa mencetak gol dan memaksakan laga berakhir dengan skor 2-2 jika melihat peluang yang kami miliki. Kami kurang efisien dalam menyerang dan bertahan,” tegas Blanc. Blanc, mengaku terkejut dengan formasi tak biasa yang diterapkan Barcelona. Sejak menit pertama, Blaugrana menerapkan formasi 3-5-1-1 saat menjamu Les Parisiens. Sistem permainan itu berbeda dari sebelum-sebelumnya diterapkan oleh pelatih Luis Enrique dengan pola 4-3-3. “Kami cukup terkejut dengan taktik yang diterapkan Luis Enrique, meskipun saya tidak berpikir itu membuat banyak perbedaan,” ujar Blanc, seperti dilansir Football-Espana. “Rasa frustrasi pada laga itu adalah sesuatu yang kami sadari untuk pertandingan semacam ini.

Kami berbahaya saat memegang bola, tapi serangan kami bukan yang terbaik untuk laga ini,” sambungnya. Pelatih berusia 49 tahun ini juga menilai, PSG sudah mencoba untuk mencetak gol kedua, namun usaha itu tak berbuah. Blanc berpendapat, para pemain Blaugrana yang tak banyak memegang bola, lebih berbahaya di lapangan. “Kami ingin mereka tak banyak menguasai bola. Kami mencoba menyerang, berharap untuk mendapatkan gol kedua, tapi itu tidak terjadi,” tuturnya. “Yang paling berbahaya dari pemain Barca bukan mereka yang menerima bola lebih banyak, melainkan (Marc) Bartra dan (Jeremy) Mathieu,” sambungnya. Sementara itu Zlatan Ibrahimovic sudah lama meninggalkan Barcelona. Striker bertubuh jangkung itu terakhir kali berstatus penggawa Bluagrana”julukan Barcelona”pada 2011 silam. Meski tiga tahun telah hengkang, striker jangkung Paris Saint Germain (PSG) ini merasa masih sangat akrab dengan Camp Nou, markas Barcelona. Perasaan tersebut diungkapkan langsung oleh Ibra “Sapaan Zlatan Ibrahimovic-- sendiri setelah PSG ditaklukan oleh Barcelona dengan skor 3-1 di Camp Nou dalam matchday terakhir grup E Liga Champions kemarin (11/12). “Saya memang sudah lama meninggalkan daerah ini (Catalan, Red) tapi saya masih memiliki banyak sahabat di sini,” ujar Ibra kepada Football Espana. Mantan striker AC Milan itu bahkan menyebutkan bahwa, semua orang yang datang menyaksikan langsung laga mereka di Camp Nou adalah bagian kecil yang telah menjadi sahabatnya di Catalan, daerah yang terkenal sebagai basisnya pendukung Barcelona.

NET

SALAM: David Luiz seusai pertandi­ ngan melawan Barcelona, kemarin.

kiper yang dibandingkan dengan Buffon. Hari ini saya lelah,” terang Sirigu di laman L’Equipe, Kamis (11/12). Sirigu mengaku enggan terus-terusan disandingkan dengan kiper Juventus itu. Kiper timnas Italia itu mengaku memiliki karakter yang berbeda dengan Buffon ketika di atas lapangan. “Buffon tetaplah Buffon. Hal paling penting adalah saya tahu siapa diri saya dan siapa Buffon. Saya akan membuat kesalahan jika berpikir saya mirip Buffon,” tegas Sirigu. (jos/jpnn/jon)

Dua Fans PSG Jadi Korban Penusukan di Barcelona F Liga Champions di Camp Nou, Barcelona, dini hari kemarin (11/12). Sebelumnya, seorang fans Deportivo La Coruna dibunuh oleh sekelompok Ultras, pendukung Atletico Madrid akhir bulan lalu. Albert Batlle, salah seorang direktur polisi daerah Catalan, ikut membenarkan insiden yang ikut mencoreng sepak bola Spanyol itu,. Kepada wartawan NDTVSports.com Batlle mengungkapkan bahwa dua fans Les Rouge-et-Bleu?--julukan PSG”ditusuk

oleh orang yang memakai jubah. “Saat tengah malam setelah pertandingan, mereka di serang oleh sejumlah orang yang menggunakan penutup kepala. Beruntung, korban tidak mengalami luka serius setelah dilarikan ke rumah sakit Clinico,” ujar Batlle. “Luka mereka juga sudah mulai membaik setelah menadapat perawatan medis,” tegasnya. Menurut Batlle, dari investigasi awal, kedua fans tim asal Paris, Prancis itu diserang bukan karena terkait hasil

pertandingan yang berlangsung di Camp Nou beberapa jam sebelumnya. Melainkan insiden tersebut adalah upaya perampokan yang dilakukan secara terencana oleh sejumlah orang. Nah, agar kasus serupa tidak akan terulang di kemudian hari, Batlle mengungkapkan bahwa pihak kepolisian akan berusaha menindak tegas para pelaku kejahatan tersebut. Apalagi, insiden tersebut nyata-nyata adalah kriminal murni yang dilakukan secara terang-terangan. (dik/jon)

McLaren Resmi Ikat Button dan Alonso LONDON - McLaren akhirnya mengumumkan line up pembalap yang bakal diterjunkan pada balapan Formula 1 musim 2015 mendatang. Seperti sudah diduga, Jenson Button dan Fernando Alonso menjadi gacoan tim asal Woking itu. Bagi Button, ini adalah musim ke-16 berjibaku di balapan jet darat. Sebelumnya, nasib Button sempat menjadi teka-teki besar karena McLaren dikabarkan bakal mempertahankan Kevin Magnussen. “Saya sangat senang karena diundang untuk menunjukkan kemampuan saya,” terang Button sebagaimana dilansir laman BBC, Kamis (11/12). Di sisi lain, masuknya Alonso

juga sudah ditebak. Selama ini, Alonso memang sudah santer dikabarkan bakal bergabung dengan McLaren setelah resmi meninggalkan Ferrari. Duet itu bisa disebut sebagai komposisi ideal bagi McLaren. Pasalnya, Button dan Alonso samasama pernah menjadi juara dunia. Button saat ini memiliki satu trofi, sementara Alonso pernah dua kali naik podium juara dunia. “Saya bergabung proyek ini dengan antusiasme dan determinasi yang hebat. Saya tahu, kami butuh waktu untuk mencapai hal yang kami inginkan. Tapi, itu bukan masalah bagi saya,” tegas Alonso.(jos/jpnn/jon)

net

Selamat Tinggal, Roma

net

AKSI kekerasan antar suporter di Spanyol semakin marak dalam beberapa pekan terakhir. Bahkan, konflik horisontal antara para fanatisme sepak bola itu tidak hanya melibatkan para fans dari klub-klub lokal, namun telah merambat ke para pendukung klubklub lain dari negara lain. Terbaru adalah insiden penusukan dua suporter Paris Saint Germain (PSG) setelah tim kesayangan mereka ditaklukan oleh Barcelona dalam pertandingan terakhir grup

City Ngotot Gaet Diego Simeone

CETAK GOL: Pemain Manchester City Samir Nasri seusai membobol gawang AS Roma, kemarin.

Sirigu Lelah Dibandingkan dengan Buffon

Salvatore Sirigu

BURSA TRANSFER

MANCHESTER - Karir Manuel Pellegrini di Manchester City tampaknya tak akan bertahan lama. Pasalnya, manajemen tim berjuluk The Citizens itu terus berusaha menggaet Diego Simeone. Laman AS, Kamis (11/12) menulis, City menjadikan pelatih Atletico Madrid itu sebagai bidikan utama untuk musim mendatang. Track record Simeone ketika menukangi Atletico menjadi alasan utama keinginan City. Sejak menukangi Atletico pada musim 2011 silam, Simeone sudah memberikan gelar juara La Liga, Copa Del Rey serta Liga Europa. Selain itu, NET Simeone juga mengantarkan Atletico ke babak final Liga Diego Simeone Champions musim lalu. Nah, catatan di pentas Eropa itulah yang menjadi hal yang paling diinginkan City. Pasalnya, performa rival abadi Manchester United itu di Liga Champions benar-benar payah. The Citizens belum sekalipun melaju ke babak perempat final meski sudah menggelontorkan dana jumbo untuk menggaet pemain baru. Musim ini, City juga susah payah lolos ke babak 16 besar. (jos/jpnn/jon)

“Kalian tahu, 90.000 orang yang berada di atas tribun semuanya adalah sahabat saya, begitu juga dengan 22 orang yang berada di lapangan,” tegas pemain berusia 33 tahun itu,” Ini yang membuat saya merasa seperti kembali ke rumah saya sendiri,” lanjut pria dengan tinggi 1,95 meter itu. Nah, terkait kekalahan telak yang baru saja dirasakan oleh Les Rouge-et-Bleu “julukan PSG”dari Barca tersebut, Ibra mengungkapkan bahwa, hasil buruk tersebut layak mereka dapatkan. Sebab, itu adalah konsekuensi dari sejumlah kesalahan yang dilakukan oleh penggawa PSG sendiri. “Kami beberapa kali membuat kesalahan sepanjang pertandingan. Dan, dalam sepak bola, kesalahan-kesalahan seperti itu haram dilakukan, apalagi saat bermain di stadion seperti Nou Camp,” tegasnya. “Pemain seharusnya tahu kalau kami baru saja melawan tim hebat sekelas Barcelona,” tegasnya. Mantan pemain Ajax Amsterdam, Juventus, dan Inter Milan itu lantas menambahkan bahwa, lolos ke babak 16 besar dengan predikat runner up membuat PSG harus menanggung sejumlah beban lain. Salah satunya adalah menghadapi tantangan dengan tim-tim kuat lainnya di babak knock out nanti. “Siapa pun timnya, saya yakin akan sulit bagi kami. Karena, setiap tim yang lolos dengan berada di posisi puncak klasemen secara otomatis mereka adalah yang terbaik. Dan, kami sudah pernah melalui tantangan itu saat ini, jadi kami akan baikbaik saja dan sangat senang untuk menghadapi siapa pun,” timpalnya. (dik/jpnn/jon)

PARIS - Dibanding-bandingkan dengan kiper sehebat Gianluigi Buffon tentu menjadi sebuah sanjungan bagi banyak penjaga gawang di dunia. Pasalnya, Buffon selama ini dikenal sebagai salah satu kiper terbaik dunia. Namun, hal itu tak berlaku bagi Salvatore Sirigu. Kiper yang kini membela Paris Saint Germain itu malah mengaku sebal karena terus-terusan dibandingkan dengan Buffon. “Ketika saya muda, saya senang dibandingkan dengannya. Namun, saya mulai kecewa ketika ada 20-25

15

Fernando Alonso dan Jenson Button.

net

ROMA-AS Roma melepaskan begitu saja peluang emas di depan mata. Hanya membutuhkan hasil imbang 0-0 untuk melaju ke babak 16 besar Liga Champions, Roma justru kalah 0-2 melawan Manchester City dalam matchday pamungkas di Olimpico, dini hari kemarin. Gelandang Samir Nasri menjadi bintang utama kemenangan City. Pemain asal Prancis tersebut membuka kemenangan timnya melalui tendangan geledek pada menit ke-60. Empat menit sebelum pertandingan berakhir, umpan Nasri diselesaikan dengan sempurna oleh full back kanan Pablo Zabaleta. Kemenangan ini membuat City mendampingi Bayern Muenchen yang sudah memastikan diri menjadi juara Grup E, paska matchday kelima (25/11). Di sisi lain, mesi kalah, Roma masih tetap berada di posisi ketiga. Francesco Totti dkk mendapatkan hadiah hiburan yakni bermain di fase knockout Europa League (babak 32 besar). Roma mengumpulkan lima poin, sama dengan CSKA Moscow yang kemarin dibabat Bayern dengan skor 0-3. Namun Roma berhak berada satu tingkat di atas karena unggul head to head. “Kemenangan ini sangat penting. Sebab, target kami sejak awal musim adalah lolos dari fase grup. Saya kira, kami sudah bekerja dengan sangat keras. Ini seperti keajaiban, karena dalam empat pertandingan awal, kami hanya mengumpulkan dua angka,” ucap Nasri sebagaimana dilansir dari situs resmi UEFA. “Saya tidak bisa mengingat ada tim lain di Liga Champion yang memiliki dua poin setelah empat laga dan bisa lolos!,” imbuh gelandang berusia 27 tahun tersebut. Nasri benar. Sebab di atas kertas, pertandingan ini seharusnya menjadi milik Roma. Secara statistik, Roma adalah momok untuk tim-tim Inggris jika bermain di Olimpico. Dalam tujuh pertandingan sebelum menjamu City, Roma menang lima kali. Apalagi City tampil sangat pincang dengan absennya tiga pemain kunci yakni top scorer Sergio Aguero, gelandang bertahan utama Yaya Toure, dan kapten Vincent Kompany. Striker Edin Dzeko dan playmaker David Silva yang tidak berada dalam kondisi fit, dipaksa bermain. Dzeko menjadi starter, sedangkan Silva masuk pada menit ke-67 untuk menggantikan kompatriotnya dari Spanyol, Jesus Navas. Inilah untuk kali pertama sejak musim 2011-2012, City tidak menurunkan Aguero, Kompany, Toure, dan Silva sebagai starter. Kemenangan ini juga membuktikan bahwa City tidak tergantung secara total kepada Aguero. Memang, sebelum laga, dari catatan statistik, kalau Aguero tidak bermain, City kalah lima kali dalam delapan pertandingan. “Pada akhir babak pertama, di kamar ganti, manajer (Manuel Pellegrini) mengatakan kepada kami untuk tetap tenang dan sabar. Kami pasti mendapatkan hasil ini,” ucap Nasri. “Tendangan keras saya itu juga karena saya sabar. Saya sebetulnya ingin mengumpan kepada James Milner. Namun mereka agaknya akan mengantisipasinya. Jadi ketika ada sedikit ruang, saya menendang bola itu. Saya beruntung, bola langsung masuk ke gawang,” imbuh produk akademi Marseille tersebut. Secara umum, Roma memang mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola 55 persen. I Giallorossi”julukan Roma”juga melakukan 14 kali percobaan tendangan dengan enam mengarah ke gawang. Jumlah itu lebih banyak ketimbang City (9 tendangan, 4 akurat ke gawang). Di babak pertama, dua kali winger Roma Gervinho berhasil menembus pertahanan City dan memiliki kesempatan untuk mencetak gol. Namun keduanya gagal karena penyelesaian yang buruk.(nur/jpnn/jon) REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: ABDEE


ANDA punya aktifitas harian, mingguan, bulanan yang layak diketahui publik? Mulai dari arisan, PKK, karang taruna, reuni, ulang tahun, seminar, diskusi, peresmian, pengajian, pernikahan, selamatan, yasinan, tahlil, kematian, kelahiran dan masih banyak kegiatan lainnya. Ingin di muat di Harian Malang Post, ketik informasinya dan kirim: ke No HP : 081 3333 87 696 atau kirim email ke: redaksi@malang-post.com. Jangan lupa, sebutkan nama, alamat serta kegiatannya.

www.web2048.com/id/ 2048 Put your advertisment here

3

2 8

Kirim Sebanyak-banyaknya ke Kantor Harian Pagi Malang Post Jalan Sriwijaya 1-9 Malang

Kunci Jawaban www.web2048.com/id/ 2048 Edisi Minggu Lalu

3 1

Isilah sel-sel yang kosong dengan angka antara 1 sampai 9 (setiap sel hanya 1 angka) Angka hanya dapat muncul sekali dalam setiap baris, kolom dan area

16

www.sudoku.name/ads/

5 Edisi 13

JUMAT, 12 DESEMBER 2014

4 7

Put your advertisment here

9 3 6 5 4 1 2 7 8

9 2

2 5 8 9 7 3 6 4 1

4 1 7 2 6 8 9 5 3

8 6 9 7 1 5 3 2 4

www.sudoku.name/ads/

1 7 3 4 8 2 5 6 9

#5284

5 2 4 6 3 9 8 1 7

6 4 5 8 9 7 1 3 2

3 8 2 1 5 4 7 9 6

7 9 1 3 2 6 4 8 5

www.sudoku.name

PEMENANG:

3

Satu pemenang beruntung mendapatkan uang tunai

5

sebesar Rp 100.000 dari Harian Pagi

Malang Post

8 6

NAMA:

4

ALAMAT:

8

Jual Beli Barang & Jasa

Hadiah dapat diambil di Kantor Malang Post pada jam kerja. dengan membawa data diri asli (KTP/SIM)

6 8

Ikuti Terus Rubrik

”NGALAM ONO OPO?” di setiap harinya

Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at Sabtu Minggu

1

#5268

TOKO MP

081335121XXX

5

6

TELEPON:

NUHA ZAHIRA

1

: Agenda Malang Raya : 5 Perbedaan : Tebak Kata, : Tebak Gambar : Sudoku : Teka Teki Silang : Mewarna

www.sudoku.name

(Untuk menjual atau mencari barang & jasa di Toko MP, silahkan mengisi kupon asli yang dimuat di koran dengan singkat dan padat, kirim ke kantor Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9, Malang. GRATIS!!!)

Toko MP adalah pusat jual beli segala jenis barang & jasa, khususnya di Malang Raya. Toko MP merupakan media untuk menjual atau mencari barang baru dan ­barang bekas berkualitas seperti produk handphone, komputer/laptop, fashion, mobil bekas, motor, peralatan rumah tangga, property dan lain-lain. Silahkan berkomunikasi, bertemu dan bertransaksi langsung dengan pelanggan Toko MP. Perihal barang & jasa yang diperjual belikan, Toko MP tidak menerima tanya-jawab dan tidak menerima komplain. Hati-hati terhadap segala jenis penipuan!!!.

KUPON TOKO MP Nama Alamat Telpon Jual Cari

: : : :

................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... : ................................................................... ...................................................................

MP JUAL

MP JUAL

MP JUAL

MP JUAL

MP CARI

Mp Jual: Pusat Grosir & Eceran Rak Minimarket Trolley, Box Obral, Gawang, Hanger Patung, Kantong Plastik Bigjumbo, Dll www.pusatrack. com, Jl. Mt Hariyono 67 A (Dekat Pertigaan Jl.Gajayana) Dinoyo Lowokwaru 081230191918 24 Jam

MP-JUAL: Spesialis Pagar Besi, Teralis, Tangg Putar Canopy dll. Harga Terjangkau. Hub:081937768897

MP-JUAL:D.ZEBRA STATION 1.0 TH87 N KAB. HITAM BGS 17,5 T.087859444129

Mp-jual : Beyond b-tab9 android jelly bean...5bln 650 ribu +6281232761354

MP-JUAL: Jual rumah ala villa mungil. IMB. Sertifikat AJB, 2 ruang tamu, garasi, 2 kmr tdr, 1 kmr mandi, dapur. 150jt.

MP-JUAL : LUMBANGSARI INSIDE BULULAWANG. RUMAH MEWAH HARGA MURAH. DP BISA DIATUR 087859109000

MP-jual : RMH Kos2 an - LUAS 200 - KMR 11 - SHM - ADA YG KOS PENUH - Hrg : 600 jt NEGO - LOKASI JLN. PISANG CANDI BARAT DIENG ( Belakang aula Dom unmer ) +6281333478833

Mp jual: rumah 2 lantai, 6 kt, 3 km, luas tanah 100 m2, luas bangunan 145 m2. Bangunan baru. Lokasi di griya sejahtera malang. Dekat smp 26. Hub 0341 9410912

Mp Cari: Karyawan/Ti Min SMU/SMK 17Thn s/d 30Thn, Punya Spd Mtr+Sim C, Gaji Pokok+BBM+Komisi+Intvw Lgsg Bw Lmran Jl.MT. Hariyono 67 A (Dkt Pertigaan Jl. Gajayana) Dinoyo Lowokwaru 081230191918

MP JUAL : ayam bangkok.kwltas unggul 250. rbu per ekor.minat hub.089688000229.

Mp Jual: Jual Cepat Yamaha Mio 2008 N.Kota 6,5 Nego Kepanjen Hub: 085234556418

MP-JUAL : susuki SATRIA FU 2007 wrn hitam strep orange ad pelk 2 set baju/tempong 2 set kondsi d jamin tdk kecewa hub 03417310730081805180514

Mp jual: Terima Service Springbed, Ganti Kain, Ganti Per, Tambah Spon, Cuci dll. Garansi 6 Bln. Hub: 0341-7077376. Sms: 085646604841.

Mp Jual: Jasa Privat Belajar Agama Islam. Bisa Di Panggil Ke Rmh Hub:081333029875 MP Jual: Kost brhdpan Kampus ITN 2 LT422 LB900 SHM IMB 34 KT 1 Rk Ada rmh tnggal bth dna tnp prantara hb:081333799700/03419090970 MP-JUAL: Jasa pijat sehat terapi kesehatan hub nmr 085608163860 MP-JUAL: Panther 92 (W) AC BD P/S , DVD , VR siap pakai 43Jt Ng Tlp : 085219881333 MP-JUAL: Timor , SOHC ’96, Plat N, 1498cc, wrn Abu-abu metalik , irit bgt , VR , Original , area sawojajar, Rp 43jt Nego , Hub 085748416092 MP-JUAL: Rumah Kampung di Jln.Laksada Adi Sucipto Gang 18, full bangunan, LT : 60m2, full keramik, dekat kampus STIMATA, Rp 225 Jt nego. Hub : 085748416092 MP-JUAL: Sofa murah berkualitas, hanya 2jt-an. Bnyk plhan warna & motif. Hub: 081805024427 MP-JUAL: Jasa konsultasi buat masalah-masalah pribadi dan solusi. Call dulu ke 081334505154 MP-JUAL : 2nd Nokia 1208/115rb,Nokia 1600/125rb,Nokia 108/300rb,Nokia Asha 302 android/475rb.hub SMS 08155508899 MP-JUAL : Perum Bumi Mondoroko Raya blok GQ 1 -7 Singosari Mlg SHM bisa langsung atas nama pembeli harga 285jt bisa KPR BTN Dp 30% dari harga. minat serius hub gus pur +6285236836299 MP-JUAL : Perum Kartika Asri/Plaosan Garden deket terminal Arjosari Uk. 94m2 Full Bangunan,2 Kamar,1 Toilet,1 Dapur,Ada Garasi Mobil + Taman,Sdh Di Pasang Kanopi & Jendela Ruang Tamu Juga Kamar Teralis Minat hub gus pur +6285236836299 MP-JUAL : susuki SATRIA FU 2007 wrn hitam strep orange ad pelk 2 set baju/tempong 2 set kondsi d jamin tdk kecewa hub 03417310730081805180514 MP-Jual : Mbl Kijang Super 95, long, 6 speed, N Mlg Kota, 4 pintu,biru, velg rcg, bemper sampìng dan blkg, 49 juta. MP-JUAL : Herbal racikan utk Diabetes Albibet (ceplukan,temulawak,tapakdoro,jinten) d kombinasi dgn Madu Hitam Pahit 1paket hrg 100rb. hub 08155508899

MP-JUAL: Jual Tanah Siap Bangun 6 x 14. Lokasi Polowijen, Truk Bisa Masuk. Hub:5492012

Mp-JUAL revo 2006 juga bsa Tukar tambah segala merek dgn honda baru ( UTDIN. 087.859.686.134 ) 0341 547.5984 masuk an bpkb untk dana anda .

MP-JUAL:JASA PENYEMBUHAN SEGALA PENYAKIT MIS STROKE DIABETES DARAH TINGGI ASAM URAT KANKER\TUMOR JANTUNG DLL PENYAKIT DIPINDAH KE TELUR AYAM KAMPUNG MELALUI DOA DAN DZIKIR HUB BPK SLAMET 085646730531.081216935931.BISA DIPANGGIL PENYAKIT DITRAPI 5X BIAYA SEKEMAMPUAN

MP Jual : 0ven pengupas plastik ukrn 3m X 80cm X 1m & ukrn 1m X 80cm X 1m trs mesin pmbuat biting pke dynamo-hrg nego bs hubgi No. 081 805 062 285/0822 3014 9881

MP-JUAL:kopi TONGKAT ALI Isi 18 bks harga 200 rb.minum 2 sachet tahan 2 jam.stamina jos”Wismilak: wanita itu semuanya milik laki-laki”. hub: 085334618507,9258889

MP jual : rmh baru.Lt 187 / LB 131, SHM.. Kmr tdr 3, Km 2, pagar. Carport.Garasi. Taman depan + blkang. Lokasi tersn Wijaya kusuma . Hub 081555621537

MP-JUAL: jasa BEAUTY laundry, proses cpt,utk wilayah bedali,lawang, sgsari siap antar ambil gratis minat HUB:BU.SUPRIADI (bedali) 085954376783/082334875782

MP jual cepat YAMAHA F1Z ‘94 Rp3jt net plat N kota original hub 083835533186

MP JUAL Jimny Kotrek Kanvas 1982 Smua Hidup.Siap Pakai.27,5jt Nego.085746141415

MP-JUAL ps2 slim isi 50game+1stick 800rb aja(089653717618)

MP-JUAL nugget ayam dan otak2 bandeng sehat bergizi tnp bhn pgawet.. Frozen food ...Cocok u bekal,sarapan,camilan buat anak2, dwasa, Kami jg terima catering u acara/pesta... .terima catering paket ato ongkos masak saja hub: 0341-7688890 ato 081945330605.

MP-JUAL tv tabung merk plasma 21inch tanpa remote 400rb aja(089653717618) MP-JUAL: Ceragem , alat terapi kesehatan tupe CGM-P390 , lengkap , Normal harga 7,5 Jt nego area Sawojajar Hub : 085748416092 MP-JUAL: Toko 2LT , luas 107m2 pinggir Jl.Poros A Yani 43 Blimbing Nego cpt Hub : 085855072955 MP-JUAL: Jual Air Minum Kesehatan KEI Water. Dengan 3 karakteristik: pH basa (Alkali), Antioksidan Tinggi, Micro Clustered, InsyaAllah menyembuhkan berbagai penyakit, untuk Kesehatan dan kecantikan. Harga Rp. 20.000 / 2,4 lt. Hub: 081333498944. MP-Jual: 2 Ruko+ 2 Rumah uk 16,5 X 33 Listrik 900 Watt Daerah Pare Kediri Harga 2,250 M Hubungi 081938381193 / 0341 8833559 MP Jual: Rmh Baru Type 45 LB 58, 2 lntai Daerah Batu Harga 500Jta pass!!! Hubungi 081938381193 / 0341 8833559 MP-Jual: Burung Kenari mlik prbdi brg bgus, Babon ada 4 dbka dgn hrga Rp 400 rbu Bsa Nego + Tmbean 1 Hubungi 081938381193 / 0341 8833559 Mp-jual : MADU LEBAH LIAR Dari HUTAN SUMBAWA Ada Madu PUTIH (Bee polen + ROyal jelly) MADU HITAM.MADU KUNING hub;0341-9611493

MP-JUAL:D.ZEBRA STATION 1.0 TH87 N KAB. HITAM BGS 17,5 T.087859444129 MP-JUAL kursi roda.rp575rb hub.083848004526. MP Jual : busana mdl terbsru dr jakarta.Harga murah di SALSABIILA, Tebo-bandulan-Mlg +6282245491456 MP-Jual: Jual 2 Ruko+ 2 Rumah uk 16,5 X 33 Listrik 900 Watt Daerah Pare Kediri Harga 2,250 M Hubungi 081938381193 / 0341 8833559 MP_JUAL: Jual Rumah hub.081333424040 Mp_Jual MADU LEBAH LIAR dari Hutan SUMBAWA.ada Madu PUTIH (Bee Polen+Royal jelly). MADU HITAM.KUNING Hub:9611493 MP Jual : Rumah Jl. Celaket III/34 Pusat Kota Malang. Tingkat, dgn L: 140 m2 Bangunan 240 m2. Nego Hub: 081234563228 MP Jual: Jual lampu bks.garan si 2bln. 5w rp 11rb.spiral 8w rp 13rb.18W ACR rp 25rb.dll udi. +623415300844 MP Jual : KIA Carnival 00,bsn, cklt mtlc,at,pw, ps,cl,cd,tr,ac dingin,elektrik jln semua,siap pake. 68 jt nego. 087859698902

MP-Jual : MADU CENG,TONGKAT CENG &MADU HITAM PAHIT Madu Herbal Sehat Lelaki Toko Herbal Bunul hub TELP/SMS 08155508899

MP JUAL JEPET RAMBUT 7rb/pasang BANDO,GANTUNGAN KUNCI DLL hub 08383553-3186

Mp-Jual : Jual kenari 5ekor 1babon warna oren 1pemacek wrn podang 1gm wrn mrah 1gm wrn podang 1tembean wrn oren.plus pokpokan3 hub 082132634131

Mp_jual : Untuk menjag stamina dn kesgran tubuh.dan Menymbuhkn segla mcm penykit kosumsi MADU LEBAH LIAR dari hutan SUMBAWA. ada Madu PUTIH.HITAM.KUNING Hub:9611493

MP-JUAL: Jual Burung Jalak Uret sudah bunyi Lol, nyesek Rp 700rb dan sepasang Lovebird Rp 550rb. Hub: 0341 – 3167167

MP-JUAL:BENIH IKAN LELE SEGALA UKURAN UNTUK ANDA YG MAU USAHA PEMBESARAN IKAN LELE DENGAN HARGA MURAH. HUB:085649788938

MP-JUAL: Jual Honda Astrea 800 th 1984, surat” lengkap tp mati, harga 1,8 jt. Hub: 0341 – 3167167

MP-JUAL:D.ZEBRA STATION 1.0 TH87 N KAB. HITAM BGS 17,5 T.087859444129

MP - JUAL ; TANAH PINGGIR JALAN SHM LUAS 7.550 M2 Lokasi ; KEL. ARJOWINANGUN / TUTUT KEC. KEDUNG KANDANG KOTA MALANG. SERIUS HUB ; 03417320525 / 081331406764.

MP-JUAL: Jual Modem Smartfren AC692, baru 1 bln pemakaian. Lengkap dgn dosbook beserta kitab” nya. Harga 135rb nego dikit. Hub: 087701645702

MP-Jual : Bebek Tops Special menerima pesanan bebek siap goreng dengan harga 55000/ ekor termasuk rempelo ati, layanan kirim hub 085234371608

MP-Jual : Rumah SHM. 5 mnt dari Sawojajar. Masuk wilayah KOTA Malang. Harga 150 jutaan. Bisa kredit. Hub 085 791 015 611 MP-JUAL: Dijual Rumah di Griyo Permata Alam Block FD.33 Ngijo K.Ploso Mlg. SHM, 3 kmr tdr – pgar besi – K.pintu jati – 1 kmr mndi – kmr tamu. Minat hub: 085933102230

MP-Jual : uk 10x14m di ds giripurno kt BATU hrg 600/m.nego.serius hub 03419371018. Mp-jual : furnitur utk perumahan dan kamar kost : springbed,lemari,meja tls,kursi,dll. 03419386883. BB 7c9425c7. WA 085755477740

Mp jual: Terima Jasa Cuci Kmr Mandi, Wastafel, Kloset, Bath Up, dll. Hub: 0341-7077376. Sms: 085646604841. MP JUAL: Di Kontrakan Rumah di Jl. Kol sugiono gg 5A / 30 Gadang, Malang. Hub: 03412959744/082234264854 MP Jual: Astrid Jasa Pijat Sehat Terapi Kesehatan hub: 085 608 163 860 ok MP Jual: Motor Yamaha Alfa th 1992. STNK baru, 2jt nego. Hub: 085755393520 MP JUAL : samsung flip gt1272 lgkap segel mulus 275, mobo pc chips plus ram ddr2 750 neg0 minat hub 087701633239 MP JUAL: Jual Toyota Corona thn 95, Tangan Pertama. AC, RT, DVD, TV, VR. Plat B, warna Hitam, kondisi bagus. Harga 55jt. Hub: 081333498944. MP JUAL: Jual Rombong Cantik Baru Pakai 6 Bulan. Harga Asli 8jt. Jual Harga 3,5 jt Nego. Hub: 087759778999. MP JUAL: Jual Burung Borongan / Eceran Ada Kenari 2 ekor Pemacek – Jm. Burung Cendet, Burung Perci / Kacamata Semua sudah bunyi. Harga 900rb nego. Hub: 0341-3167167

MP-CARI: Dealer Motor Honda Membutuhkan Salesmen Gaji, Insentiv, Bonus Hub:Dedy 082231177769 MP-CARI: Fotografer ramah dan baik utk angkat karier model saya. Hub Nova 081945747618 MP cari : rmh hrg di bwh 100jt kota.hub.03419021817 Mp-cari : ANAK ANAK JATIM YANG MAU CEPAT JADI PENGUSAHA SUKSES BAHAGIA KAYA&RAYA MINAT HUB.BIMBINGAN BELAJAR CREATIVE/MAXIMALKAN OTAKKANAN 03419427474/03418691543) MP-CARI: Cari Tab Advan T5A Second Jika Ada Secepatnya Hub: 087701645702 MP-CARI: Cari Wanita max 35th Belum nikah, jujur, tanggung jawab, Kristen. Hub: 083835547925 MP-CARI: Cari TKW resmi tujuan Malaysia, Singapura, Hongkong, Taiwan. SIUP KEP. MEN No. 122 Th.2012. sebelum berangkat TKW Mendapat Pelatihan. Hub: 081217531126. MP-CARI: Cari Rombong jualan makanan yg nganggur utk kami sewa/kerja sama usaha. Hub: 081333102295 MP cari : smas/jialing lgkp bodi & surat (1) penawaran hub : 0838-3553-3186 MP cari rmh kontrakan lokasi sktr halmahera max 3,5jt penawaran hub 0856-0442-8712 (tp)

MP JUAL: Dikontrakkan Bedak Los Di dalam Pasar Klojen. Cocok jualan Sayuran dll, Strategis. Hub : 087859693751.

MP-CARI : Tenaga laki2 serabutan, punya motor, hafal malang raya, lulusan SMA, max 22th, gaji 750rb/bln, BBM 15rb/hari. Telp/sms ke 0816554143.

MP JUAL: Jual rumah tipe 54 luas 60m² dekat kampus 3 UMM SHM, IMB, AJB. Hrg 185 jt Hub. (0341)9427420 tanpa SMS.

MP-CARI: Saya Laki-Laki Sarjana S1, JuJur, Cekatan Leadership, Berpengalaman, Mencari Pekerjaan Sbg Manager Operasional Water Park, Siap Mengabdi Memajukan Usaha Anda, Hub:085748416092

MP-JUAL: RMH 2LNTAI,LOKASI STRATEGIS, NYAMAN, LT210M2 LB290M2, 6KMR TDR 4KMR MNDI,HRG 1,5M NEGO,SHM,HUB 085608766656(TP)

MP-CARI: Dicari Karyawan untuk Gudang & Karyawan untuk Sales. Hub: 081334699950

MP-JUAL: jasa hiburan orkes 2,2jt di jamin anda puas, minat HUB/BU SUPRIADI BEDALI 085954376783/082334875782

MP CARI : MOTOR HEPPY FASTER BODI LENGKAP SURAT KOMPLIT + HIDUP DIBELI SEWU PAS HUB 083835533186

MP-Jual : Jasa les privat pelajaran Mat/komputer dasar hub. 08990429559/ pin. 7DAFC7AE

MP-Cari : Motor hoonda super cub 800 body lengkap surat komplit >>> dibeli >>> 500 reboon +6285604428712

MP-JUAL :Sepeda motor SMASH ‘06 hitam/biru hrg 3,7 jt.hub: 081 333 644 775 MP JUAL : MODEM FLEXI (MULUS) CUMEN 100RB HUB 0838-3553-3186 MP-JUAL: Water Heater+Shower Murah. Baru Gres Merk NIKO 650rb Saja. T.087859444129 MP-JUAL:D.ZEBRA STATION 1.0 TH87 N KAB. HITAM BGS 17,5 T.087859444129 MP-Jual:Jasa pengiriman akan kebutuhan air minum (utk kantor,rmh sakit,rt,sekolahan dll) AQUA ASLI rp 16rb/Gln,Pesan layan antar hub/ Sms ke 03416588795.U wil kec sukun MP-JUAL : MODEM BISA SGALA KARTU GSM BRGARANSI HARGA 175 RB DAN USB HUB 7 PORT + SAKLAR 50 RB.HUB 089680843169 MP-JUAL: TANAH KAVLING 6m X 18,5m SHM dan lebar jalan 4 meter, lokasi DI JALAN manggis tembus jalan KAUMAN PAKISAJI -+150 METER DARI JALAN RAYA DENGAN HARGA 85 JT NEGO BUTUH UANG CEPAT,bisa bayar 50JT Dulu SISANYA BISA DI BAYAR 3 KALI. hubungi (0341) 5438745 a/n ibu dewi yulaikah.

MP-Cari: rumah kontrakan max 4juta / tahun, blimbing / cakalang / sebuku / jaksagung / lowokwaru.tlp/ sms 0341-8190189 segera trims MP_CARI: Dicari segera Penjahit Profesional. Hub telp: 0341-5496850 / 081235616487. MP-CARI : Desain grafis umur 25th s/d 30 th, pria/wanita domisili mlg hubungi Bangkit Jl. Warinoy Timur Raya No 116 Mlg, sabtu minggu buka, gaji 1,6jt per bulan . lamaran lengkap MP-CARI :TK. INTERIOR KAYU HPL FASILITAS :GAJI POKOK + BONUS/BORONG KERJA,JAMINAN KESEHATAN, UANG TRANSPORT KIRIM LAMARAN KE JL. KASIN 170 TELP. 081555992213 MP-CARI :Karyawati pendidikan min SMA/SMK, memiliki Sim C usia max 30th. Hub: 081334316007 MP-CARI : pembantu rumah tangga tiap hari pulang. Hub: 081334316007 MP-CARI : rumah tinggal untuk dibeli di malang kota, harga antara 200jt-250jt. butuh cepat segera hub gus pur +6285749445469 REDAKTUR: GUEST GESANG LAYOUTER: REEP


IKLAN BARIS MALANG POST

17

Iklan Baris: Rp 20.000,-/baris (minimal 2 baris), Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 44.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 33.000,-/mmk, Halaman 1: Rp 80.000,-/mmk Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, Advertorial: (Warna) Rp 27.500,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, tambah PPn 10%

IKLAN TEPAT

jumat, 12 desember 2014

MALANG MOBIL - MOTOR BIG SALE Dp Termurah atau ANGSURAN Ringan, XENIA Dp Rp. 11 Jt-an/ Angs Rp. 2,904, AYLA Dp Rp 16 Jt-an/ Angs Rp. 3,672, TERIOS Rp. 18 Jt-an/ Rp. 2,905, Hub: Ari (085230900777/ (0341) 7054229) BG-12/1 • Daihatsu • PESTA DESEMBER, Xenia 17jtan, Terios 20 jt-an, Ayla 19 jt-an, Pick Up 6,5jt-an, Luxio 22jt-an HUB: Bunga tlp. 081259363775 BG-2/11 Daihatsu DP Termurah.xenia 16jtan.Terios 25jtan.Ayla merah ready.Pickup 7jtan.Doorprize + anggaran murh.Hanif: 081235722766/03419627776 BG-7/11 DP TERKECIL Daihatsu Xenia 11 Jtan, pick up 7jtan, Ayla 16 Jtan, Terios 18 Jtan, Sirion 22 Jtan. Hub: Hendri 081246359287 dan (0341) 2384414 BG-21/11 Paket Hemat Xenia DP 16 JT, Terios 23jt, Pick Up 11jt, Ayla 20jt, Sirion 25jt, Proses cpt & mudah 9572750/082131930990 BG-6/11 • toyota • Dijual Kijang LGX 97 N Batu Terawat , Pajak baru atas nama sendiri wrn abu abu metalik Hub : 082240768245 BG-9/1 • KIA • Dijual Kia Careen Th.2005 warna hitam Hrg 95jt Nego. Hub: 08125221414 BL-13/12 • SUZUKI • Suzuki Ertiga DP 19JT, Wagon 19JT, Pick Up FD 9JT 8686743/082232374466/ BB 7DBF624F BG-7/1 Paket Promo DP murah angsuran ringan Pick Up Wagon R, Ertiga Hub Ayu 081217161578/5351704/ PIN 27F3C555 BG-7/1 Mobil Super Ya Suzuki Ready Stock Ertiga Wagon, Pick Up Hub:5412780/081236733708 BG-20/12 Ertiga turun harga seru Disk & hadiahnya Ready Stock. Wagon, APV, SMS = Aji 081330191784 BG-12/12 Nex 110 cw um Rp500rb Angsrn 514000 x 36 Titan Cw Um Rp1500000 Angsrn 535000 x 36 Satria New 150F UM 3JT Angsrn 757000 x 36 Hub Agus Telp/sms : 087859071390 BG-15/10 “PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 0341-7562297 BG-31/10 • HONDA • Di Jual Honda CRV 2007 AT Audio DVD Kondisi Istimewa Hub:081553351444 BL-5/01 • isuzu • Mobil Panther Grand Delux STW thn 96, Plat L, Orisinil Cat, PW, PW Tape, AC. Jl. Mondoroko I/42 Singosari, hub: 0341-7346127/450356 BG-4/1 • datsun • DATSUN Go & Go + Mobil 100jt an. Promo DP 21jt Ready Stock 081333319914 BG-23/11 • nisan • NISAN PROMO AKHIR TAHUN DISKON PULUHAN JUTA, READY STOCK. HUB : 081235660009 BG-24/11 TANAH KOS Terima Kost Harian/ Bulanan. Bisa utk 1 orng, 2 orng, dn 3 orng. Bs mnd air dingin & pnas. Pgi service teh manis/ kopi pnas. Jl.Alumunium No.11A Purwantoro 0341-485833/ 081945399899 BG-18/12 KONTRAKAN Oper Kontrak Tempat Usaha, Lokasi Strategis almt Jl. Terusan LA. Sucipto pandanwangidkt rmh potong hewan pgr bambu sblh tkg las hub: 081333321130. BG-11/1

KONTRAKAN DiKontrakan Rumah Jl.Titan Asri 3 Kamar Tdr, 1 Kmr Mandi R.Tamu, R.Keluarga, Dps, Caport,Pdam, Listrik 1300 Watt, Telp. 5465065, 08170094414 Min. 2 Thn 15 Juta Nego/Th. BG-29/12 RUMAH Dijual Rumah Perum Permata Jingga. East area no.12 Malang. LT 105m2 , LB 90m2 + Perabot. Hrg 1,3 M nego, hub: 081558087074 BL-7/12 Dijual Cepat Rumah Minimalis LT 201 LB 250 SHM Daerah Sulfat Jl. Magnesium Lokasi Strategis Harga 975 Jt Nego Hub: 089635590488 BG-5/01 Jual Rumah:LT 62. LB Full Tingkat. KT 2 Diatas Bawah R Tamu Dan Garasi PLN 900W. Sanyo Daerah Rejoso-Junrejo Batu 081945399899 BL-20/12 Dijual rmh Araya Blok GG (2 Unit/ Baru) LT/LB : 200/150m2. .#Villa Puncak Tidar LT/LB : 144/80m2.#Pnc Dieng Blok JJ LT/LB: 334/220m2 #Villa Puncak Tidar LT/LB : 149/100m2. #Pandanwangi LT/LB : 134/80m2. #Perum Mondoroko (Baru) : 21 Unit. #Rmh Jl.Tidar Sakti LT : 527m2. #Dijual Ruko di Soekarno Hatta : 5x22 (3 Lantai). #Tempat Usaha Disewakan : Ruko di Letjen Sutoyo , Luas : 4x16 (4 Lantai). #Ruko di Panji Soeroso , Luas : 4x10 (2 Lantai). #Jln S.Priyo Sudarmo : Luas : 24x20. HUB : Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330 / 0818382385. BG-15/11 Dijual Rmh dg 2KT, 1KM, Rg. Mkn, Dpr, Rg. Tamu. LT: ± 85m2. Lokasi: Karang Waru Rt.03 Rw.10 Singosari. Hub: 087838306261 BG-9/1 Jual Rumah Lt 62, Lb Full, Tingkat. Bawah R Tamu Dan Garasi. Kt 2 Di Atas Pln 900w. Sanyo Shm 081945399899 BG-20/12 Di Jual Rumah Cantik+Perabotan Lengkap Dkt Bandara ABD Saleh. Minat Hub:082333531999 BG-22/12 Perumahan Bersubsidi - Kualitas Bagus 2000 Unit 4 Lokasi. 150 Jtan. (http://zakariya-0878567101.agen properti. com). Hub: Zakariya 2324525/ 087856710185/ 23B3AF22 BG-22/12 RUMAH Dijual Rumah #LT 100 m2, LB 85 m2, SHM (3KT, 1RT, Garasi) Hrg 450jt Nego. #LT 70 m2, LB 54 m2, SHM (2KT, 1RT, Dapur, KM) Hrg 325jt Nego. Hub: P. Yono 081937584977. Persediaan terbatas, di Perum Permata Agung Pandan Landung. BG-10/1 Dijual Rmh dg 2KT, 1KM, Rg. Mkn, Dpr, Rg. Tamu. LT: ± 85m2. Lokasi: Karang Waru Rt.03 Rw.10 Singosari. Hub: 087838306261 BG-9/1 Dijual rmh Jl. Cintandui: LT/ LB: 567/400 m2, #Rmh Jl. Simp. Teluk Grajakan LT/LB.126/48m2, SHM.#Rmh Jl. Tmn Borobudur Indah LT/LB.198/180 m2, #Ruko Jl. Bukit Dieng Luas 5x11m2 (2Lt) SHM, #Ruko Jl. Laks. Martadinata LT/LB. 150(5x30) SHGB, #Rmh Jl. Ciwulan LT 913,SHM, #Rmh Jl. Raya Kepuh LT 165, SHM. Hub: Global Rid’s Property. Tlp 03417833330/ 0818382385 BG-30/12 Guest house Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www. bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@gmail. com/ (0341)551824 BG-30/10 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/10 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11 LOWONgan Cr 25 krywn lk.Usia max 30th ,jujur,niat kerja , hub :08170537007. Bp.Budi BL-14/1 Dicari karyawati, lamaran lengkap ke toko Beibiku Jl. Raya Dieng No. 2 Malang Bl-10/12

LOWONgan Cari 20 Karyawan usia max.30Th Lamaran lengkap ke Jl.Telaga Golf Blok 4/No.22 Perum Araya Hub:7737727 Bl-10/12 Dcr karyawan/ti exotic pool lamaran Jl.Galunggung No. Lt 2 Bl-7/12 Bth krywn setting cetak kuasai corel-phtshop kirim ke Janti Utara 147 UP.BP.Octa Bl-10/12 Dcr Karyawan/Ti Utk Laundry Dtng Langsung Ke Jl.Candi Panggung 28A Hub:0341-7377797 Bl-6/12 Dibutuhkan segera Kurir utk wilayah Sawojajar, Blimbing, dst. Punya kendaraan sendiri & Hafal area. Bawa lamaran ke Eterna Ekspress Jl. Tapak Siring 29A. tlp: 0341-346291 Bl-1/12 DANA TUNAI Butuh Dana Cepat + Terima Gadai Titipkan laptop/HP/Kendaraan+BPKB Jl. Bendungan Sutami 33B Sumbersari. Telp: 0341-7359448 BG-7/12 KARTU KREDIT pelatihan Disc 65% pelatihan bisnis baby spa oleh DR.Spesialis bersertifikat . Hub : 081216707159 BG-9/1 • Kehilangan • STNK S TN K s p d m tr H o n d a K h arisma’05 H-2892-PA noka: MH1JB22165K349539 nosin: JB22E1348852 a/n: Lidya Suryanto d/a: Ligu Utr 476-477, Semarang Timur. BL-12/12 STNK spd mtr Yamaha Vixion’09 N-4438-AU noka: MH33C10029K249358 nosin: 3C1250316 a/n: Asrul Sani Chalil d/a: Jl. Sumbersari Raya 53 Rt. 07/01 Sumbersari Lowokwaru Kota Malang. BL-12/12 STNK spd mtr Honda’10 N-2943 -BA Noka:MH1JF3110AK191172 Nosin:JF31E0190424 a/n ENDAH HARTINI d/a Jl.Teluk Cendrawasih 1/3 RT.07/01 Arjosari Kec.Blimbing Kota Malang. BL-12/12 • Kehilangan • sket SKET pengganti BPKB mbl’98 N-1381-CM noka: 1248862 nosin: 1248862 a/n: Rofiq Hidayat d/a: Perum Java Residence A-4 Jl. Candi mendut Selatan VII Rt. 04/08, Kel. Tulusrejo, Kec. Lowokwaru Kota Malang. BL-12/12 • Kehilangan • BPKB BPKB Mbl Toyota’99 B-8719VE Noka: MHF11KF8000055418 Nosin:7K0289029 a/n: Pt Greenfields Indonesia d/a: Jl. Mt. Haryono Kav.16 Jaksel BL-12/12 carteran Cateran Pick UP Dalam Kota/ Luar Kota Hub 081354109046 Jl.Raya Kapisraba J11 No.04 Sawojajar 2 Malang BG-20/12 RUPA-RUPA Biro Jodoh: Cow 32 Th Tdk Merokok Tdk Miras Cari Istri Gadis/ Janda, Manis & Sederhana Umur 22-35 Th Hub:083834381402. Bagi Yg Mau Psng Iklan Biro Jodoh Hub:085231719710 BG-5/01 Aremania Sport : Menyediakan Atribut Arema; Jaket, Training, Kaos, Sal, Topi, Sepatu, Boneka, Accessories dll. Alamat: Toko K-03 Stadion Kanjuruhan Kepanjen MLG. HP: 085856480505 BG-28/12 Jual Beli dan Tukar Tambah Barang Elektronik: TV, DVD, Kulkas, dll. Jl. S. supriadi Gg.6 No. 32. Telp: 7021089 / 085649861563. BG-11/1 Prima sedot Wc dan menerima saluran buntu tanki besar Hub : 9076660 / 08995864264 BG-9/1

RUPA-RUPA CUCI MOBIL HANYA 15 RIBU SOEHAT CAR WASH JL.TRUNOJOYO 80 MALANG ( SEBELAH UTARA STASIUN KOTA BARU ) TELP. 03415484545 BG-23/10 Jasa khitan oleh Dr. Spesialis berpengalaman 20th, tdk sakit, berbagai macam metode. Hub: 081216707159 1 bln bns lgn (10 Des 2014 – 10 Jan 2015) BG-10/1 BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 Dijual mesin Packing Horizontal. BEM ENGINERING 3 Phase, 1,5 Hp, 3 Seal. Tangki 15kg Hub: 08174975579 (P.Getot) BG-20/12 Anda sdg bgn rmh? Plafon anda berjamur, jebol? Wallpaper anda rsk, sobek? Saatnya anda beralih ke plafon PVC Warren. Aman, ringan, hemat, anti rayab, indah & modern. Bermacam motif & wrna. Trm pemasangan. Hub distributor area mlg Cahaya Fajar : 0341-8489177/085755273670 BG-2/1 Di Cari Tv, Lcd, Led, Kulkas, Msin Cuci, Ps2,Laptop, Sofa Dll Melayani Tukar Tambah Baru Hub: 082292290099,Pin BB7D4279E1 BG-29/12 ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / ssawojajar (0341) 6358 666 / 726960 BG-26/12 Ashafa Bodymist Aromaterapi ada 18 aroma. Hrga grosir Jl. Kyai Tamin I/9 Hub. 081933011366/ 083114210902/ BB.332FF78D BG-13/12 Sofa & SpringBed anda kotor? “THATA LAUNDRY’’ solusinya. Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12 WWW.RDV MALANG.COM TE­ RIMA JASA RANCANG & BA­NGUN EXTERIOR-INTERIOR HUB.0817535712/0341-7744022 BG-6/12 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 0341-7077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 Pratama ahli sedot WC melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11

KULINER New Sampan Resto & Cafe Jl. Sulfat No 2 Malang Special Paket Murah Gurame, Ayam Kalasan, Bandeng Presto, Lele Goreng + Aneka Minuman Fasilitas: Vip Room/ Meeting Room, LCD Proyek, Free Wi-fi, Live Musik, Free Deliveri, Parkiran Luas. Call: 0341483483 BG-12/12 Depot Maninjau sedia ma­sa­kan Jawa & madura mnrima p­s­nn nasi Bung­­kus, rantang, ko­tak, ku­ning, tum­ peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4333882 / 081234847030 BG-24/12 PENGOBATAN ALHIKMAH. Struk, steres. glla, tdk pnya keturunan, karir, jodoh, tersnagkut prsoalan hkum dll. Hub Bpk Abdullah Asegap Jl. Warinoy Timur Raya No. 116 Malang. Telp 081295712126 BG-8/12 UMRAH Umroh Hemat “Persada Indonesia” berangkat 5x perbulan, dibimbing Ust. Zainur Rozikin. Langsung Madinah. Jl. Soekarno Hatta Indah Kav.2/ No.9 Mlg. Hub: 0341-9319323, 405385, 08775991991 BG-12/12 TOUR & TRAVEL Venus Tour & Travel Harian, Mingguan, Bulanan.Pembayaran cash dan kredit/visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10 PENGOBATAN HERBAL Tanpa Ope­ rasi.Lemah sahwat,wasir-kanker/tumormyom-kista-k.manis-k.rahim-k.p.dara-k. usus-klenjar hernia, katarak, mines & gurah dll.7575622, 085233179393, Klinik Cing Cia.Jl Raya Sengkaling Gg Sido Ayem No.8 BG-5/11 “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 Sriwijaya Abadi sewa mobil + sopir drop charter. Travel Mlg – Batu – Juanda Sby PP 90rb, Innova, Avanza, Xenia, Luxio, Mobillio, ERTIGA. Hub: 0341-9139555 / 082335585758 BG-15/10 JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. CarterTour Wisata -Rent Car Tdriver 7532 36/082333711779/081333322779 BG-28/10 SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­site: www. su­rya travel. com. BG-29/11 Sanjaya Rent Car sewa mobil+ supir:veloz,innova,avanza,dll.Carter sgl jurusan.Hub:081332241024/082 132620024/089687298415 BG-15/10

MALANG POST Korane Arek Malang

www.malang-post.com TOUR & TRAVEL Pattaya Travel melayani Malang Mojokerto PP Bali crhistmas & New year Rp. 4.000.000 (2 malam, Hotel Bintang) Telp. 085331316502, 082231177720 BG-11/10 CV Madesta Travel mlyani: Carteran/Sewa Mbl + Driver & Travel tjuan: MLG-DPS PP, SBY-DPS PP, MLG-JUANDA PP, MLG-SBY KOTA 2 PP, STASIUN GUBENG PP, PERAK PP, SIDOARJO PP, MLG-BLTR PP, SOLO, JOGJA, MADURA DLL. Mlyani Pkt/Exp/Pndhan ke sgl Jurusan. Antar kota/pulau. DPS dll. Kantor Jl. Aluminium 11A MLG. TLP/SMS: 0341485833 / 087859044033 BG-28/12 STASIUN TIKET. Solusi Penjual tiket semua maskapai dengan harga ter­murah dan pengiriman paket kilat se-Indonesia. Telp 085257201022. web­s ite: www. stasiun tiket .com BG-29/10 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­jor” = mlg-dps PP “Bu­ana” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlgjem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 ANGKASA RENT CAR me­la­yani sewa mbl: APV Arena, Xe­nia, Avan­ za, Kijang LGX, Mercy pe­ngan­tin, Grand max, Grand Livina. Travel Mlg-Juanda/ Perak/ Srbya. Carter sgl jursn. telp/Hp: 0341-7324064/ 081 55373516/ 081­9318 71298 BG-1/11 www.flamboyanlaw.webs.com

Penanganan

Kartu Kredit / KTA Reschedule, pelunasan 30-90% dan tidak bayar sama sekali

Indah : 0822 3192 2223 Wisnu : 0856 0432 0178 Fajar : 0821 3900 2557 Bagus : 0341 8922 280 Ayu : 0857 4896 1033 Maria : 0822 2180 6144 Arini : 0812 9891 0466 Jl. Haji Nur Rois No. 21 Gentong Tirtomoyo Pakis

TOUR & TRAVEL “Milenium Massage“ Dgn Tenaga Wanita Muda Profesio­ nal Khusus Panggilan Ke Hotel Hub:085774410568. No SMS BG-2/1 www. airlanggarentcar. com (0341-716458/7056458081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlgsby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­ alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10 PIJAT Terima Pijat Capek dan pijat Urat Khusus di panggil diutamakan Tamu Hotel. Hub: 089625477202. BG-22/11 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hub:085853874151/082140703 452/8174510/564537.Infomedia Komputama+Adira. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10 CENTRA COMPUTER –TOS­HIBALENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­ NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/10

INGIN PUNYA USAHA TRAVEL? HANYA Rp. 750.000,-

ANDA SUDAH JADI AGEN RESMI TIKET PESAWAT, KERETA API, PLN PRA + PASCA BAYAR, PULSA HP + CDMA ALL OPERATOR HUB : 081903224000 www.harvadatourtravel.com

KULINER WARUNG NDORO STEN Jl. Selat Karimata E-6/1 Sawojajar. Menu Special bebek biyen,lomie & bakmie. Hrg special,tmpt nymn,strategis bs psn antr. Hub 081945784333 BG-3/11 BIG BURGER Jl. Soekarno Hatta 501, Telp. 404851, Sedia: Aneka Burger, Spaghetti, Makanan, Minuman Lainnya, Tersedia juga tmpt Seminar, Meeting, Event, Gathering & Birtday. BG-14/12

RAHARDJO

TOUR AND TRAVEL

aPAKET WISATA HEMAT BALI, YOGYAKARTA aRENT CAR aTICKETING PESAWAT aDROP MLG-SBY AIRPORT

HUBUNGI: 0341-9620448 082 333 531 999

ARICA Cake and Bakery

Harga Murah, Rasa Mewah Terima Pesanan dan Siap Antar

Sedia Berbagai Kue Basah, Kering, ULTAH, Hajatan

Jl. Raya Kol. Sugiono/Gadang 140 Samping Gg. 15 (Depan Masjid Al Falah)

0341-5344464, 0821 4261 3858

KHUSUS PRIA Kurang Percaya diri di hadapan pasangan? Karena Anda mengalami masalah keperkasaan seperti sulit ereksi, lemah syahwat, ejakulasi dini atau ukuran ‘Mr P” terlalu kecil ‘’Klinik BARATA’ ahli pengobatan khusus keperkasaan pria paling sensasional, cara penanganannya profesional, langsung ditangani ahlinya. Metode terapinya sangat unik, alami, paling aman tanpa efek samping (bukan suntik). AJAIB dalam waktu +- 30 menit perubahan ukuran ‘Mr P’ Anda sudah kelihatan ditempat, permanen, dan bergaransi.

BANYAK YANG SAMA, TAPI HASILNYA YANG MEMBEDAKAN. Masalah Keperkasaan Klinik BARATA solusinya. Yang lain .........? Call centre 0821 2234 7000

TEMPAT PRAKTIK :

Jalan Danau Segara Anak G 1-F No 17 Kelurahan Sawojajar Malang (belakang BNI Sawojajar), Telp 0341 – 9874004 – 0813 9069 7000

Buka setiap hari jam 09.00 WIB sampai 21.00 WIB Hari Minggu / Besar TETAP BUKA 570929

Simak dialog interaktif Barata: - Setiap Hari Senin jam 19,00 WIB di Radio Gita 102,9 FM - Setiap Hari Selasa jam 14.00 WIB di Batu TV - Setiap Hari Jumat jam 19,00 WIB di ATV

MAHAR 300 RB


KOTA WISATA

jumat, 12 desember 2014

18

Honor Kades Naik Rp 3 Juta per Bulan Sebagian Program Pembangunan Fisik Dialihkan ke Pos Lain BATU - Tuntas sudah setelah dua pecan marathon akhirnya DPRD Kota Batu menyetujui RAPBD tahun anggaran 2015 ditetapkan menjadi APBD dalam sidang paripurna Rabu (10/12) malam. Wito Argo, juru bicara Badan Anggaran (Banggar) DPRD mengatakan, bahwa secara prinsip seluruh materi RAPBD sudah baik dan wajar ada beberapa catatan. Profil APBD dari sisi pendapatkan ditargetkan sebesara Rp 752.323,449.590,00, Nilai itu didapatkan dari target pendapatan asli daerah (PAD) Rp 80.150.000.000 yang didulang dari pendapatan pajak daerah sebesar Rp 57.210.881.803, retribusi daerah Rp 6.894.500.000, dari hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan sebesar Rp 2.189.729.441,01 dan pendapatan lain-lain yang sah Rp 13.854.888.755,99. Sementara dana perimbangan tahun 2015, dianggarkan Rp 554.901.356.000, diperoleh dari

bagi hasil pajak dan bukan pajak sebesar Rp 102.888.423.000, juga dari Dana Alokasi Umum (DAU) Rp 413.219.693.000, dan dari Dana Alokasi Khusus sebesar Rp 38.793.240.000. Disisi lain ada pendapatan lainlain daerah yang sah sebesar Rp 117.272.093.590, terdiri dari dana bagi hasil pajak Provinsi dan Pemerintah Daerah lainnya sebesar Rp 56.048.807.590. Pendapatan lain daerah yang sah adalah dana penyesuaian dan otonomi khusus sebesar Rp 59.536.709.000 dan bantuan keuangan dari Privinsi dan Pemerintah Daerah lainnya sebesar Rp1.686.577.000. Sementara dari sisi belanja daerah tahun 2015 dialokasikan sebesar Rp 914.833.704.368 terdiri dari belanja tidak langsung sebesar Rp 381.692.381.098, belanja langsung Rp 533.141.323.370. Dengan demikian tahun anggaran 2015 terjadi defisit anggaran sebesar Rp 162,510.254.778. Pos pembiayaan tahun anggaran 2015 diperoleh penerimaan pembiayaan daerah sebesar Rp 165,010.254.778, pengeluaran pembiayaan sebesar Rp 2.500.000.000 dan pembiayaan netto sebesar Rp

162,510.254.778.“Sudah baik dan wajar, tapi masih ada beberapa catatan yang kita berikan,” ujar Wito. Menurut Wito, dewan berpendapat masih banyak potensi PAD Kota Batu yang belum dikelola dengan baik, karena itu mereka berharap agar SKPD penghasil bisa bekerja secara optimal Dalam pandangan anggota, selama ini masih banyak PAD yang tidak bisa tercapai secara maksimal, padahal melihat kondisi riil di lapangan semestinya target PAD tersebut dapat terpenuhi. Dewan juga menyoroti pelebaran jalan di kawasan Jl Sultan Agung sebesar Rp 1 milyar, dan diminta pembangunan tersebut dialihkan untuk pembangunan jalan-jalan desa yang selama ini banyak diminta dalam Musrenbang. Program Dinas Pendidikan terkait dengan pemberian asupan gizi kepada anak didik, ternyata diberikan apresiasi oleh DPRD sehingga dewan menambahkan anggaran untuk Dinas Pendidikan untuk asupan gizi siswa sebesar Rp 5,2 milyar. Sementara program dari Dinas PU Cipta Karya dan Tata Ruang yang menganggarkan untuk pembangunan Balai Desa Tlekung sebesar Rp 1,024 milyar, dialihkan kepada

BPKAD sebesar Rp 400 juta untuk kompensasi pembangunan sistem pengelolaan sampah organik di TPA Tlekung.“Untuk program pengembangan fasilitas Alun-Alun yang pagu awalnya sebesar Rp 7 milyar, dipotong Rp 3 milyar, sehingga tersisa Rp 4 milyar,” ujar Wito. Dewan juga memotong beberapa alokasi anggaran seperti pembangunan panggung terbuka di Kelurahan Sisir, yang kemudian dialihkan untuk pembangunan gedung LVRI dan Pepabri. Demikina juga pos anggaran di Bagian Kesra Pemkot untuk dana hibah organisasi kepemudaan, akan dikembalikan kepada organisasi induk yang menaungi semisal untuk Badan Otonom (Banom) organisasi keagamaan baik NU, Muhammadiyah dan KNPI sebesar Rp 8,4 milyar. Begitu juga untuk Dinas Pariwisata mendapatkan tambahan anggaran sebesar Rp 3 milyar. “Badan Anggaran menemukan data base obyek pajak di Kota Batu, yang kurang akurat karena itu kami minta dinas terkait untuk segera mendata secara riil,” ujar Wito. Dalam sidang paripurna, Banggar juga mengatakan bahwa dewan akan menambah tempat tujuan wisata edukasi, menambah anggaran untuk

dok/malang post

Sidang Paripurna: Akhirnya APBD ditetapkan oleh DPRD Kota Batu tepat pada batas waktu akhir penetapan. kantor perpustakaan dan kearsipan sebesar Rp 100 juta untuk dikelola menjadi perpustakaan sebagai tempat tujuan pelajar dan mahasiswa dalam mencari data dan informasi. Sehingga kantor perpustakaan dan kearsipan tidak hanya penyimpanan buku dan berkas saja, namun sebagai tempat wisata mencari ilmu bagi semua lapisan masyarakat.

Dewan juga memberikan anggaran untuk honor kades dari Rp 1 juta ditingkatkan menjadi Rp 3 juta, dengan harapan agar kinerja kepala desa dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat semakin baik.“Hal ini sesuai dengan UU No 6 tahun 2014 bahwa TPAPD Kades sebesar 200 persen atau 2 kali TPAPD perangkat,” ujar Wito.(muh/lyo)

lintas kota wisata

Awas, Pesta Sabu di Malam Tahun Baru

Siswa, Minum Susu plus Makan Gratis

Dicky Bisinglasi/Malang Post

GRATIS: Siswa di Kota Batu saat mendapatkan susu gratis, mereka juga akan mendapatkan makan gratis tahun depan. BATU – Satu lagi gebrakan yang digulirkan Wali Kota Eddy Rumpoko, dalam usaha memperbaiki asupan gisi semua siswa di kota ini. Yakni, selain tetap melanjutkan program minum susu segar gratis, mulai tahun depan semua siswa juga mendapatkan makan gratis. ‘’Susu gratis terus berlanjut untuk semua siswa. Tahun 2015 nanti, tidak hanya susu gratis yang diberikan kepada mereka , melainkan ada makan gratis,’’ ungkap Wali Kota Eddy Rumpoko. Menurutnya, anggaran untuk pemberian makan dan susu gratis tersebut sudah dituangkan pada APBD Kota Batu 2015 yang baru disahkan di DPRD. Anggaran masuk pada Dinas

Pendidikan Pemuda dan Olahraga kota ini. ‘’Bagaimana teknis, termasuk anggaranya ada di Dinas Pendidikan. Dinas yang paling tahu berapa kebutuhan anggaran berdasarkan data jumlah siswa yang ada,’’ tegas ER, sapaan akrabnya. Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu, Mistin membenarkan jika siswa di Kota Batu akan mendapatkan makan gratis dalam tahun 2015 nanti. Makan gratis tersebut tidak akan mengalihkan program pemberian susu gratis yang sudah dilaksanakan tahun 2014. Untuk mengatur teknis pemberian makan gratis tersebut, Dinas

Pendidikan bekerja sama Dewan Pendidikan. Nantinya, Dinas bisa bekerja sama dengan paguyuban wali siswa masing-masing sekolah untuk pelaksanaan pemberian makan gratis. ‘’Jadi siswa akan mendapatkan susu dan makan gratis. Untuk teknis, makan gratis nanti bisa melibatkan wali siswa pada masing-masing sekolah,’’ tegas Mistin kepada Malang Post. Untuk tahun 2014, pemberian susu gratis diberikan kepada siswa SD hingga SMP yang berjumlah sekitar 29 ribu. Pemberian susu gratis ini diberikan selama tiga bulan berturutturut dengan jadwal dua hingga tiga kali seminggu. Anggaran yang digunakan untuk susu gratis tersebut

berkisar Rp 2,8 Miliar. Gerakan minum susu ini akan berlangsung 3 bulan, September hingga Desember. Jumlah susu segar siap minum mencapai 29.062 cup, disiapkan KUD Kota Batu. Satu cup berisi 160 mililiter. Pembagian dilakukan secara bertahap pada setiap sekolah pada tiga kecamatan di Kota Batu. Tujuan pemberian susu gratis tersebut bertujuan meningkatkan gizi para siswa mulai SD hingga SMP. Selain itu, Pemkot Batu juga ingin meningkatkan kesejahteraan para peternak, melalui KUD Batu karena mereka tidak hanya tergantung pada pabrik pembeli susu mentah. (feb/lyo)

BATU- Awas, ada prediksi bahwa malam pergantian tahun nanti banyak pecandu narkoba akan memanfaatkan Kota Wisata Batu untuk menggelar pesta narkoba. Indikasi ini sudah terlihat dari meningkatnya pengungkapan sindikat obatan terlarang itumenjelang akhir tahun ini. AKP Edi HK, Kasi Pen­ cegahan, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Batu mengungkapkan bahwa pihaknya sudah melihat gejala tersebut. Informasi yang didapatkan BNN pun, para sindikat narkoba sudah mengumpulkan narkoba untuk dilempar ke pasaran menjelang tahun baru nanti. “Indikasi ini terlihat dari ada peningkatan ungkap kasus narkoba di beberapa daerah, menjelang tahun AKP Edi HK baru. Di Kota Batu beberapa waktu lalu ,juga berhasil mengungkap pengguna dan pengedar,” terang Edi HK. Sama halnya dengan pedagang baju, makanan dan minuman saat menjelang hari raya, para pedagang ini pasti membeli dagangan cukup banyak untuk memenuhi peningkatan permintaan saat lebaran. Begitu juga dengan sindikat narkoba, saat ini mengumpulkan sebanyak-banyaknya narkoba untuk dijual saat nanti tahun baru. Pesta yang mungkin terjadi pada saat malam pergantian tahun adalah pesta minuman keras dan narkoba. “Kelihatannya banyak yang akan menggunakan ganja, pil ekstasi, shabu dan dobel L untuk kalangan pelajar,” ujar Edi. Perkiraan BNN, pesta narkoba ini akan banyak digunakan di tempat remang-remang dengan menggunakan mobil atau pun tempat lainnya. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Seksi Pencegahan dan Seksi Pemberantasan selama beberapa bulan ini melakukan peningkatan pemantauan di kelompok-kelompok masyarakat. Tanpa kenal lelah, BNN melakukan sosialisasi masuk ke segala sudut kehidupan masyarakat, agar tidak menggunakan narkoba dan mengisi tahun baru dengan kegiatan yang positif. Bahkan Seksi Pencegahan BNN sudah melakukan koordinasi dengan Perhimpunan Hotel dan Restaurant Indonesia (PHRI) untuk mewujudkan tahun baru bersih dari Narkoba. “Kita akan galakkan kampanye Tahun Baru Bersih dari Narkoba, kita berharap nanti tahun baru benar-benar kota ini bersih dari narkoba,” ujarnya. Lebih lanjut Edi mengatakan bahwa PHRI sudah memberikan sosialisasi kepada anggotanya, agar tidak memberikan keleluasaan kepada tamu menggunakan fasilitas hotel dan penginapan untuk dipergunakan tempat menggunakan narkoba. Para anggota PHRI pun sadar, jika sampai di salah satu hotel atau pun penginapan ditemukan ada penggerebekan pesta narkoba, hal ini akan sangat berpengaruh pada kunjungan wisatawan karena terkait dengan pencitraan kota wisata yang bersih. “Hari Senin mendatang, kita akan keliling ke sekolahsekolah, untuk mengingatkan adik-adik jangan sampai menggunakan narkoba, kita minta supaya pergantian tahun diisi dengan kegiatan yang positif,” terangnya. (muh/lyo)

Dinas Pertanian Unggulkan Demplot BATU - Untuk pertamakalinya setelah dilantik, Kamis kemarin anggota dewan sidak ke beberapa SKPD Kota Batu. Sidak ini dilakukan setelah wakil rakyat itu menuntaskan menuntaskan RAPBD menjadi APBD. Komisi A DPRD pilih mengunjungi Kantor Badan Penanaman Modal, Komisi B ke Dinas Pertanian dan Kehutanan, sedangkan Komisi C berkunjung nyambangi Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR). Dalam sidak kemarin, anggota dewan pun lebih banyak mencari gambaran program-program apa saja yang sudah dilakukan SKPD . Sementara pimpinan SKPD mengutarakan permasalahanpermasalahan serta percepatan kinerja,

yang sudah dilakukannya. Seperti yang terlihat di Dinas Pertanian, Arif As Sidiq Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Pemkot Batu, menjelaskan kepada dewan terkait demontration plot (Demplot) pertanian yang sudah dilaksanakannya.“Demplot-demplot ini akan menjadi tempat pembelajaran pertanian untuk masyarakat, kita kembangkan di 5 titik yang tersebar di Kota Batu ini,” terang mantan Camat Batu ini. Menurutnya di tempat tersebut tidak hanya petani yang bisa belajar, namun masyarakat umum yang ingin sinahu soal pertanian. Demplot selain berfungsi untuk edukasi, bisa juga dipergunakan sebagai tempat wisata edukasi,

dimana wisatawan yang ingin melihat langsung proses pertanian organik bisa dilakukan di tempat ini. Lima titik Demplot berada di Desa Pendem yang merupakan Demplot tanaman pangan, di Desa Giripurno untuk perkebunan serta pembibitan pohon dan 3 Demplot berada di Kelurahan Sisir yakni untuk percontohan perumahan, palawija serta tanaman tumpang sari. “Demplot permukiman ini sebagai gambaran kepada masyarakat tentang bagaimana cara bercocok tanam, tanaman organik pada lahan sempit, namun bisa dipergunakan untuk menanam berbagai tanaman organic. Jika bisa juga untuk membudidayakan ikan,” terang

Arif di depan para anggota dewan. Total lahan seluas 7 hektar ini, bisa dipergunakan oleh masyarakat untuk belajar cara menanam yang baik. “Kami juga menyiapkan anggaran untuk bantuan sarana produksi tanaman organik kurang lebih Rp 4 milyar, dana tersebut dipergunakan untuk menanam bibit t serta berikan bantuan pupuk,” terangnya. Sementara itu Arief Setyawan, Kepala DCKTR memberikan penjelasan terkait proyek-proyek yang akan dilakukan tahun depan, serta proyek yang sudah dilakukan saat ini, seperti pembangunan kantor block office yang baru dilaksanakan bulan ini. (muh/lyo)

Muhammad Dhani Rahman/malang post

BIBIT: Dewan ditunjukkan bibit pohon yang akan ditanam di seluruh Kota Batu, termasuk menyaksikan Demplot pertanian di kawasan padat penduduk. REDAKTUR: samsuliyono, LAYOUTER: dj amiel


19

JUMAT, 12 DESEMBER 2014

Reses Kresna Dewanata Phrosakh SH

PROYEK DBHCHT

Ajak Maknai Empat Pilar Kebangsaan

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

BARU: Inilah bangunan baru Puskesmas Tajinan, selesai bulan November lalu.

TAJINAN-Pembangunan Puskesmas Tajinan dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) tak sempurna penggarapannya. Bangunan untuk rawat inap dengan besar anggaran pagu senilai sekitar Rp 1 miliar, rawan ambruk. Sesuai pantauan Malang Post, kemarin, pondasi bangunan dalam posisi menggantung, terkesan asal-asalan pengerjaannya. Selain dalam pengerjaan yang tak sempurna, waktu pelaksanaan bangunan pun juga diduga molor. Masalahnya, dalam rencana umum pengadaan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang, dijelaskan kalau pelaksanaan pekerjaan berlangsung 28 Mei hingga 25 September 2014. Sementara dari keterangan yang diperoleh di lokasi, pembangunan baru rampung di penghujung November ini. “Setahu saya, pembangunan itu baru selesai bulan kemarin (November). Karena saat bangunan itu akan selesai, saya sudah mulai mengerjakan taman di Puskesmas ini,” kata Suwandi, seorang pekerja bangunan di Puskesmas Tajinan. Beberapa pondasi bangunan yang tak sempurna, tersebar di sejumlah sudur. Utamanya di bagian sisi utara dan barat gedung. Padahal bangunan yang sudah berdiri tersebut, memiliki sekitar 24 pondasi bangunan. “Terkait dengan temuan (pondasi) itu, nanti konsultan akan secepatnya diminta untuk melakukan pengecekan lokasi. Masalahnya, bangunan itu masih dalam tahap perawatan dan belum diserahkan kepada Dinas Kesehatan. Kalau memang temuan ini terjadi, maka kewajiban pelaksana bangunan untuk segera membenahi,” kata Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, Pudji Hadi Prasetyo menanggapi temuan di lapangan. (sit/ary)

BINAR GUMILANG / MALANG POST

SOSIALISASI : Anggota DPR/MPR RI Malang Raya Kresna Dewanata Phrosakh SH saat menyampaikan sosialisasi empat pilar kebangsaan, kemarin.

(ISIS) dan organisasi radikal semacamnya. “Melakui kegiatan ini, kami juga melakukan sosialisasi bahaya ISIS kepada masyarakat dan para pemuda. Jangan mudah terpecah belah dan utamakan persatuan, kesatuan dan kerukunan antar masyarakat,” pungkasnya. (big/red/ary)

RETRIBUSI PARKIR Tak Penuhi Target

DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAN

Tahun 2015 Fokus Wisata Alam

MALANG-Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang fokus terhadap pengembangan wisata alam pada tahun 2015 nanti. Terutama wisata alam berupa kawasan pantai yang memiliki potensi besar untuk berkembang. Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang, Made Arya Wedhantara yang menjadi perhatian adalah penataan dan pengelolaan serta promosi kawasan tersebut. “Untuk tahun 2015, wisata alam akan menjadi prioritas pengembangan. Dari sejumlah pantai di wilayah Kabupaten Made Arya Wedhantara Malang, diantaranya Pantai Lenggoksono dan Pantai Ngantep, yang akan menjadi bidikan di awal,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang, Made Arya Wedhantara. Pantai Lenggoksono di Dusun Lenggoksono, Desa Purwodadi, Kecamatan Bantur memiliki potensi yang sangat bagus dalam menarik wisatawan. Selain pemandangan alamnya yang bagus, lokasi tersebut bisa dioptimalkan untuk penyelaman. Bahkan, beberapa kawasan juga sudah dimaksimalkan sebagai pengembangan terumbu karang. “Pantai Lenggoksono menjadi salah satu pantai yang dipilih untuk dikembangkan, karena ekosistem pantainya. Di lokasi itu, wisatawan bisa melakukan penyelaman dan melihat terumbu karang,” tambahnya. (sit/ary)

Disinyalir Akibat Jukir Tak Setor ke Dishub

MALANG–Janji perhutani menutup penambangan liar di tepi sungai Lesti, area hutan Ledok Ombo, Poncokusumo, akan ditepati hari ini. Rencananya penambangan pasir dan batu yang beroperasi sejak tahun 1999 lalu ini akan ditutup. Janji tersebut kemarin ditegaskan oleh Kepala Resort Pemangku Hutan (KRPH) Poncokusumo Agung Purwito. “Besok (hari) ini sesuai dengan perintah Kepala Perhutani Malang, akan dilakukan penutupan penambangan,’’ katanya. Agung mengatakan, penutupan ini akan berjalan lan­car. Itu karena jauh-jauh sebelum penutupan ini dilakukan pihaknya sudah melakukan sosialisasi. Termasuk, men­janjikan lahan pekerjaan baru kepada para penambang. “Sampai saat ini tidak ada war­ga atau penambang yang pro­tes. Kami berharap, besok pun akan lancar,’’ katanya. Tapi sekali pun ada jaminan

PURWANTO/MALANG POST

LIAR: Tambang pasir batu di tepi sungai Lesti, area hutan Ledok Ombo, Poncokusumo hari ini akan ditutup.

lancer, namun pihaknya tidak akan lengah. Itu sebabnya, Agung pun meminta bantuan anggota Polsek Poncokusumo untuk melakukan pengamanan. Selain itu, pria ini juga me­ng­undang Muspika Poncokusumo. Penutupan sendiri dikatakan Agung dilakukan pertama dengan membuat palang pintu larangan seluruh kendaraan

masuk ke area Ledok Ombok, terutama pick up dan truk. Palang larangan masuk itu ditempatkan di pintu masuk hutan. Menurutnya, tidak adanya pe­ngawasan terhadap kendaraan yang masuk ke hutan inilah yang menjadikan penambang kian liar. “Sebetulnya jika dibanding­ kan dengan tahun-tahun se­ belumnya sudah banyak

berkurang memang. Dulu jumlah penambang liar yang melakukan penambangan disini lebih dari 500 orang. Kemudian setelah disosialisasikan, sekarang tinggal 100-an orang saja. Sementara kendaraan yang mengangkut juga kian sedikit,’’ tambahnya, yang menyebutkan angka rata-rata ada 10-12 truk masuk setiap hari untuk mengangkut . Sementara untuk lahan pekerjaan baru yang dijanjikan kepada penambang, Agung menyebutkan ada beberapa. Diantarannya mengambil getah pinus, dan pertanian. “Ada lahan yang bisa digunakan, untuk pertanian. Dengan begitu, warga yang bekerja di penambangan tetap bisa bekerja dan menghasilkan uang,’’ katanya. Sementara Camat Ponco­ kusumo Sukarlin saat di­kon­ firmasi membenarkan rencana penutupan penambangan liar di area hutan Ledok Ombo.

moNItorING harGa KEButuhaN sEmBILaN BahaN PoKoK DaN BaraNG BaraNG PENtING LaINNYa hari/tanggal: KamIs, 11 DEsEmBEr 2014

2. 3.

4.

5.

6.

Sebagai camat dirinya pun mendukung penuh langkah Perhutani dalam hal ini. Kepada Malang Post, Sukarlin mengatakan jika penambangan liar di alirasn Sungai Lesti tersebut sudah meresahkan, karena bisa berakibat longsor. “Tadi pihak perhutani memberitahu kami jika besok (hari ini) akan dilakukan penutupan, kami sangat mendukung itu,’’ katanya. Senada Kapolsek Ponco­ kusumo AKP Timbul Wahono berjanji akan memberikan bantuan pengamanan terkait dengan penutupan tambang illegal ini. Pihaknya juga sangat setuju penambangan pasir batu di area bedengan Poncokusumo ini ditutup, karena sudah meresahkan. “Dulu sudah pernah ada korban, salah satu pekerja meninggal akibat tertimpa longsoran sirtu. Sehingga dengan ditutup tidak ada lagi warga yang menjadi korban,’’ tandasnya. (vik/ary)

7. 8.

9. 10.

11.

12. 13.

14. 15. 16. 17. 18.

19.

20. 21. 22. 23.

9000 8500 8000 9500

9000 8500 8000 9700

9500 8500 8000 9500

9700 8500 8000 10000

9500 8500 8300 9500

9.650 8.828 8.225 9.385

9450 8. 753 8.000 9.490

13500 10000

13000 11000

12000 10500

12000 10000

14000 11000

13000 11000

13475 10975

13425 10950

0.37% 0.23%

87000 25000 65000

89000 23000 50000

86000 23000 60000

86000 21000 60000

90000 24000 60000

96000 24000 60000

90600 23900 61225

90550 23900 61225

-0,06% 0,00% 0,00%

18000 36000

16000 40000

16000 30000

16000 30000

17000 32000

17000 32000

16000 30000

16550 35000

16350 35000

1,22% 0.00%

55000 55000 33000 9500 9500 4500

55000 55000 32500 10000 9700 4500

52000 54500 35500 9500 9000 4000

51000 53500 35000 9500 9000 4000

50000 51000 33500 9500 9000 4000

50000 51000 32000 9500 9000 4000

45000 40000 35000 10000 9000 4000

55000 50000 36500 9500 9000 4000

49475 49025 34575 9625 9240 4158

49450 48975 34575 9525 9240 4.163

0,05% 0,10% 0,00% 0,00% 0,00% -0,12%

1700 1600 14000

2000 1500 14000

2000 1500 14000

1500 2000 14000

2000 1000 14000

1500 1000 14000

1300 1000 14000

1500 1500 14000

1700 1500 14000

1.640 1355 14000

1.640 1355 14000

0,00% 0.00% 0.00%

60000 70000

75000 67000

60000 85000

60000 90000

55000 85000

60000 80000

55000 70000

55000 60000

60000 75000

60000 70000

60750 75850

59500 77000

2,10% -1.49%

14000 13000 8000

17000 13000 8000

16000 13000 8000

16500 13000 8000

15000 12000 8000

16000 12000 8000

16500 12000 8000

16000 12000 8000

15000 12 000 8000

13000 12000 8500

14750 12.450 8.125

14.400 12.375 8.125

2,43% 0.81% 0.00%

17500 17000 10000 9000 2000 5000 6500 22000

18000 19000 9800 8500 2500 5000 6000 27000

17000 19000 8500 2000 6000 5000 25000

17000 16000 8700 2500 6000 6000 25000

17000 15000 2000 6000 6000 20000

17000 17000 9000 2500 5000 7000 24000

17000 15000 2000 5000 6000 17000

17500 16000 9000 2700 6500 5000 20000

17000 16500 2000 6000 5000 21000

17000 15000 2500 6000 6000 23000

17200 16650 9967 8.987 2.360 5775 6025 22.575

16900 1.78% 16650 0.00% 9967 0.00% 8.987 0.00% 2.360 0.00% 5775 0.00% 6025 0.00% 22.575 0.00%

Bungkus 1700 Bungkus 1800

1700 1650

1700 1600

1700 1700

1800 1600

1650 1600

1700 1650

1600 1700

1650 1600

1650 1600

1.718 1.670

1.718 1.670

0.00% 0.00%

Kg Kg Kg Kg

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1600 2000 1400 2300

1.600 2.000 1.400 2.300

1.600 2.000 1.400 2.300

0.00% 0.00% 0.00% 0.00%

50 Kg 50 Kg

52000 48000

54000 50000

55000 51500

60000 50000

53000 50000

52000 50000

52000 50000

53000 50000

53000 50000

55000 50000

53.100 49.450

53.100 49.450

0.00% 0.00%

Lonjor Lonjor Lonjor Lonjor

92000 62000 40000 23500

91000 62000 41000 23000

94000 66000 44000 25500

94000 66000 44000 26000

92000 63000 41000 22500

90000 64000 40000 23000

90000 61000 42500 24000

90000 61000 41500 24500

92000 65000 43000 25000

91000 63000 41000 24000

91.050 91.050 63.425 63.425 41.850 41.850 23.950 23.950

0.00% 0.00% 0.00% 0.00%

Lembar 48000 Lembar 49000 Lembar 56000

45000 45500 55000

46000 46000 57000

44000 47000 65000

46000 54000 61000

46000 45000 55000

41000 46000 57000

43000 45000 55000

41000 46000 53000

42000 47000 53000

44.600 47.025 53.000

44.600 47.025 55.150

0.00% 0.00% 0.00%

Lembar 45000 45000 Metal 30500 31500

45500 30000

45000 30000

45000 30000

45000 31500

44000 30000

46000 30000

45000 30000

45000 30000

44.925 30.650

44.925 30.650

0.00% 0.00%

10000 9000 8500 9000

9500 8500 8000 9500

10.000 9000 8500 9700

12500 11000

13000 10000

15500 12000

14500 11000

90000 24000 50000

94000 26000 60000

91000 25000 75000

91000 25000 75000

Kg Biji

16000 34000

17500 34000

17500 36000

400 Gr 400 Gr 400 Gr 397 Gr 397 Gr Kg

30000 46000 33500 9000 9000 4000

38500 38000 37500 9000 9500 3500

Buah Kg 3 Kg

1500 1000 14000

Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg

Liter Kg Kg Kg 1 Ekor

Kg Kg Kg Kg

KEtEraNGaN

9500 9000 8500 9500

9000 8500 8000 9000

Kg Kg Kg Kg

BuLuLaWaNG

- Beras Bengawan - Beras Mentari - Beras IR.64 Gula Pasir Minyak Goreng - Bimoli - Curah Daging - Sapi - Ayam Potong - Ayam Kampung Telur - Broiler - Kampung Susu - Bubuk Bendera - Bubuk Dancow - Bubuk Indomilk - Kental Bendera - Kental Indomilk Jagung Pipilan Garam Beryodium - Batah - Halus Gas Elpiji Cabe : - Merah Besar - Rawit Bawang : - Merah - Putih Tepung Terigu Kacang : - Tanah - Hijau -Kedelai Impor -Kedelai Lokal Ketela Pohon Wortel Tomat Ikan Asin (Layur) Mie Instan : - Indomie Goreng - Indomie Kuah Pupuk : - UREA - SP-36 - ZA - NPK Semen : - Gresik - Tiga Roda Besi Baja : - 12” x 11,9 m - 10” x 11,9 m - 8” x 9,9 m - 6” x 11,9 m Seng Gelombang : - 180x80cmx0,20 - 210x80cmx0,20 - 240x80cmx0,20 Seng Plat - 180x90cmx0.20 - 90cm x 0,20

BaNtur

KomoDItI

1.

rata-rata (n-1)

Di Hutan Ledok Ombo, Kerap Makan Korban

JL. truNoJoYo KaV No 6 Lt. II tELP: 0341 391673, 391676 FaX: 0341 391674 KEPaNJEN maLaNG 65163

harGa rata-rata

Hari Ini Perhutani Tutup Penambangan Liar

Pemerintah KabuPaten malang Dinas perinDustrian, perDagangan Dan pasar

JaBuNG

kondisi terminal yang sepi membuat retribusi parkir pun menurun. Firdaus sendiri tidak terlalu pusing. Bahkan pria ini memastikan perolehan Pendapatan Asli Daerah yang dipimpinnya bisa mencapai target yang dipatok. Keya-

BELuNG (P. Kusumo)

tiga. “Disini sumber keboco­ ran banyak terjadi, jukir yang notabene merupakan orang biasa kerap tidak menyetorkan uang kepada Dishub dengan berbagai alasan,’’ urainya. Tidak terkecuali retribusi tempat khusus parkir, seperti di terminal-terminal contohnya,

taJINaN

banyak sekali jukir yang tidak menyetorkan uang retribusi. Dia menyebutkan, masalah parkir merupakan masalah yang kompleks. Permasalahan paling utama dalam hal ini adalah dalam pelaksanaan. Menurutnya restribusi ditarik oleh petugas, bukan orang ke

GoNDaNG LEGI

PURWANTO/MALANG POST

TEPI JALAN UMUM: Retribusi parkir dari tepi jalan umum ini yang belum mencapai target, baru terpenuhi 84 persen.

DoNomuLYo

DOK/MALANG POST

DIPENDOPO AGUNG : SKPD di lingkungan Pemkab Malang memaksimalkan penggunaan Pendopo Agung Kabupaten Malang untuk kegiatan rapat dan pertemuan dinas.

kinan tersebut, diungkapkan Firdaus karena ada beberapa pos anggaran lain yang mampu mengcover kekurangan dari retribusi parkis. Diantaranya adalah, retribusi Pengendalian Menara dan Telekomunikasi, bagi hasil pengelolaan terminal Landungsari, dan bagi hasil pengelolaan terminal Bakroto (Ampelgading). Tiga pos ini sampai dengan saat ini sudah mencapai target, bahkan over target untuk retribusi pengendalian menara telekomunikasi. Menurut pria berkacamata minus ini mengatakan, retribusi pengendalian menara telekomunikasi memang mudah. Pihaknya langsung mematikan listrik jika pemilik tower tidak memperbarui izin. “Secara keseluruhan atau global kami ditarget Rp 7.443.096.800. Saat ini baru tercapai Rp 7.059.364.300, atau baru tercapai 95 persen,’’ katanya. Bahkan, meski parkir masih kurang banyak dari target, Firdaus memastikan, pendapatan dari Dishub bisa mencapai 100 persen. (vik/ary)

Nomor

MALANG–Hingga akhir tahun 2014 ini, target pendapatan parkir Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Malang belum menggembirakan. Buktinya, retribusi pelayanan parkir di tepi jalan umum baru mencapai 84 per­ sen dan retribusi tempat khusus parkir terpenuhi 90 persen. Kepala Dishubkominfo Kabupaten Malang Drs Abdul Rahman Firdaus Msi, mengungkapkan jika pendapatan asli daerah dari pos parkir baru mencapai Rp 1.022.102.400, dari total target yakni 1.750.000.000. “Realisasi pendapatan dari retribusi pelayanan parkir di tepi jalan umum saat ini baru Rp 970.245.500, dari angka Rp 1.150.000.000. Sedangkan pendapatan dari retribusi tempat khusus parkir baru Rp 518.569.000 dari target Rp 900.000.000,’’ katanya. Kepada Malang Post pria, dia mengaku, kesulitan dalam mencapai target yang ditentukan karena beberapa faktor. Menurut Firdaus, selama ini

sBr. maNJING KuLoN

ini, dia berharap semakin mempererat rasa persatuan dari masyarakat. Terutama dalam hal untuk menjaga keuntuhan NKRI. Karena menurutnya, ancaman nyata yang ingin memecah keutuhan NKRI jelas terjadi. Salah satunya adalah keberadaan Islamic State of Iraq and Syria

PaKIsaJI

Selain itu, juga berinteraksi dengan anggota KNPI Kabupaten Malang dan membahas persoalan yang terjadi saat ini. “Bila terdapat usulan mau pun saran dan kritik, maka akan diakomodir. Kemudian dibawa ke pusat, untuk didiskusikan lebih lanjut,” urainya. Melalui kegiatan semacam

WaJaK

pilar kebangsaan. Terutama dia juga masih sebagai Ketua DPD KNPI Kabupaten Malang, dirasa perlu menjaring aspirasi maupun pendapat dari anggotanya. Dalam kesempatan tersebut, dia bakal lebih banyak mendengar pendapat hadirin untuk didiskusikan lebih lanjut.

satuaN

DAU-Masa reses pertama Anggota MPR RI Komisi X Dapil Malang Raya Kresna Dewanata Phrosakh SH, dimanfaatkan menjaring aspirasi para pemuda. Putra Bupati Malang ini, menggelar rapat dengar pendapat empat pilar kebangsaan bersama anggota KNPI Kabupaten Malang di Mang Kaling Resto Kecamatan Dau, kemarin. Kresna Dewanata Phrosakh SH mengatakan, pihaknya perlu menjaring aspirasi kepada masyarakat terutama para pemuda untuk berdiskusi tentang empat pilar kebangsaan. “Setiap orang mempunyai pe­m ikiran berbeda terkait de­ngan empat pilar kebangsaan ini. Tapi, tujuannya sama, yak­ni kemajuan bangsa Indonesia,” ujarnya kepada Malang Post. Menurutnya, sesuai dengan istilah pilar, berarti sebagai pe­nyangga utama kedaulatan Negara Kesatuan Republik In­donesia (NKRI). Empat pilar itu yakni Pancasila Sebagai Dasar dan Ideologi Negara, UUD 1945 Sebagai Konstitusi Negara, NKRI Sebagai Bentuk Negara dan yang teakhir Bhineka Tunggal Ika Sebagai Semboyan Negara. “Hanya istilahnya berbeda. Entah itu Empat Pilar Kebang­ saan atau Empat Pondasi Bang­ sa, pada dasarnya sama,” kata Ketua DPD NasDem Kabupaten Malang ini. Untuk itulah, dia sebagai anggota DPR/MPR RI perlu menjaring aspirasi masyarakat. Terutama dia ingin mengetahui, pemikiran para pemuda terkait empat

Finishing Puskesmas Tajinan Asal-Asalan

1,08% 0,88% 2,81% -1,00%

malang, 11 desember 2014

REDAKTUR: MUHAIMIN, LAYOUTER: KURDI


jumat, 12 desember 2014

20

Dugaan Korupsi Kades Tawangargo

Berkas Perkara Diteliti Kejaksaan KEPANJEN-Kasus dugaan korupsi dengan tersangka Kepala Desa (Kades) Tawangargo Feri Misbahul Hakim, memasuki babak baru. Kejaksaan Negeri (Kajari) Kepanjen menerima limpahan berkas dari penyidik Polres Malang. Berkas tersebut, diterima seksi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Kepanjen, kemarin pagi. Kepala Seksi Pidsus (Kasi Pidsus) Yulius Caesar SH mengatakan, setelah menerima berkas itu, pihaknya langsung mempelajarinya. “Selanjutnya, kami akan menunjuk jaksa peneliti untuk mempelajari berkas yang dikirimkan penyidik kepolisian. Dibutuhkan waktu dua minggu untuk mempelajari berkas itu,” ujarnya kepada Malang Post kemarin. Setelah mempelajari berkas itu, nantinya jaksa peneliti akan menentukan apakah kasus ini bisa dilanjutkan atau tidak. Termasuk bila ada kekurangan dalam berkas itu, maka pihaknya akan mengembalikannya agar dilengkapi. Pihaknya juga akan memberikan petunjuk kepada penyidik kepolisian terkait kasus ini “Kalau sekilas, belum bisa saya nilai. Karena harus dipelajari lebih lanjut dan itu tugas dari jaksa peneliti,” urainya. Dijelaskannya, sesuai dalam berkas, penyidik kepolisian sudah selesai memeriksa tersangka. Termasuk surat izin dari bupati no 182/976/421.013/2014 untuk memeriksa Feri, juga sudah dilampirkan oleh penyidik. “Menurut berkas yang dikirimkan kepada kami, tersangka Feri tidak ditahan. Karena yang bersangkutan kooperatif. Sehingga tidak dilakukan

penahanan,” kata dia Masih mengulas berkas itu kata dia, tersangka dituduh melakukan korupsi senilai Rp 400 juta. Alokasi dana yang dikorupsi yakni dana hibah dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur Menurutnya, bila berkas itu

dinyatakan layak dilanjutkan, maka secepat mungkin pihaknya akan mendaftarkan sidang kasus itu di Pengadilan Negeri (PN) Kepanjen. “Sesuai dengan peraturan, langsung disidangkan. Melalui sidang itu, nantinya diketahui kebenaran apakah

yang bersangkutan melakukan korupsi atau tidak,” urainya. Untuk informasi, Kades Tawangargo Feri Misbahul Hakim dilaporkan korupsi oleh mantan Kepala Dusun (Kasun) Lasah, Desa Tawangargo Li’ami pada Februari 2014. Dia

dituding melakukan korupsi senilai Rp 400 juta dana hibah dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur, yang seharusnya digunakan kelompok masyarakat (Pokmas) untuk proyek pembangunan di Desa Tawangargo.(big/ary)

BINAR GUMILANG / MALANG POST

BERKAS : Kasi Pidsus Kejari Kepanjen Yulius Caesar SH menunjukan berkas kasus korupsi Kades Tawangargo.

CP: 0813 3485 5774 (Shuvia Rahma)

Universitas Wisnuwardhana Gelar Workshop Flipmas DIHADIRI 200 PERWAKILAN PTN/PTS

FOTO BERSAMA: Rektor Unidha Prof Dr Suko Wiyono SH MH (tengah) berfoto bersama para pembicara didampingi Ketua LPPM Unidha Dr Eny Diah Yuniawati SP MP (paling kiri).

CINDERAMATA: Ketua Forum Layanan Iptek bagi Masyarakat (Flipmas) Nasional Prof rer nat Sundani Nuronosuwandi PhD menerima cinderamata dari Rektor Unidha Prof Dr Suko Wiyono SH MH

ANTUSIAS: Peserta workshop dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia memadati aula Gedung Pascasarjana Unidha.

UNIVERSITAS Wisnuwardhana (Unidha) menggelar Workshop dan Klinik Penyusunan Proposal pengabdian kepada masyarakat diikuti sedikitnya 200 perwakilan perguruan tinggi se Indonesia, Kamis (11/12/14). Acara ini diselenggarakan Lembaga Pengabdian pada Masyarakat (LPPM) Unidha didukung Flipmas Legowo. Hadir sebagai pembicara diantaranya adalah Ketua Forum Layanan Iptek bagi Masyarakat (Flipmas) Nasional Prof rer nat Sundani Nuronosuwandi PhD dan jajaran pengurus lainnya. Foto : Purwanto, Teks : Lailatul Rosida

BERSALAMAN: Rektor Unidha Prof Dr Suko Wiyono SH MH berjabat tangan dengan salah satu pembicara Ir Gatot Mardjito MS.

PERWAKILAN: Perwakilan perguruan tinggi dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia menunjukkan komitmennya untuk program Flipmas.

APRESIASI: Rektor Unidha Prof Dr Suko Wiyono SH MH membuka workshop dan menyatakan apresiasinya terhadap Flipmas.

SUPPORT: Rektor Unidha Prof Dr Suko Wiyono SH MH memberikan cinderamata kepada Ketua Flipmas Legowo Adi Sutanto.

LUWES: Mahasiswa Unidha menyemarakkan pembukaan workshop dengan tarian daerah.

REDAKTUR: BAGUS ARY, LAYOUTER: ABDEE


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.