Mp1307

Page 1

HOTLINE Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl. Raya Sawojajar Cluster Apple 1-9 Telp. 723 444

Eceran, Rp. 3.500

SENIN

Korane Arek Malang

13 JULI 2015

LAGI-LAGI, IBU TERANCAM DIBEKUKAN

Fakta Rencana Pembekuan Kampus IKIP Budi Utomo

1

Tim audit akademik yang terdiri dari Kemenristekdikti dan Kopertis VII menemukan beberapa kejanggalan.

2

Ada 30 mahasiswa yang tak tercatat dalam pangkalan data Dikti.

3

Mereka adalah mahasiswa transfer yang tidak jelas berasal dari PT mana.

4

Mahasiswa transfer ini dikhawatirkan telah melakukan proses perkuliahan yang tidak sesuai dengan standar akademik yakni minimal menempuh 144 sks untuk bisa lulus.

5

Jika syarat diatas tak dipenuhi, maka ijazah mahasiswa tersebut dianggap tidak legal.

7

Semua dosen berasal dari Prodi Olahraga Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

6

Lima nama dosen yang tercatat sebagai dosen tetap Pascasarjana IKIP Budi Utomo ternyata dua sudah meninggal dunia dan tiga sudah pensiun.

8

Fakta ini terkuak karena semua dosen diatas dikenal oleh salah satu tim audit akademik dari Kopertis VII, Prof. Dr. Ali Maksum.

9

Sehingga praktis, program pascasarjana di IKIP Budi Utomo tak memiliki satupun dosen tetap.

10

Selama ini pengajar diambilkan dari luar dan belum tidak tercatat sebagai dosen tetap.

11

Pihak Kemeristekdikti masih akan melakukan kajian mendalam terhadap temuan ini.

Prof. Dr. Supartono (meninggal dunia) Prof. Dr, Lukman OT, MPd. (meninggal dunia) Dr. Mudjiharsono, Mpd. (sudah pensiun) Prof. Dr. Sudarno SP (sudah pensiun) Dr. Soenardi S., M.Ed. (sudah pensiun)

MALANG–Nasib IKIP Budi Utomo (IBU) kembali terancam dibekukan. Pihak Dikti dan Kopertis Wilayah VII menemukan sejumlah kejanggalan di kampus itu. Jika terbukti kejanggalan itu menjadi pelanggaran, maka kampus itu tinggal menunggu waktu untuk dibekukan. Tepatnya pembekuan sejumlah prodi di kampus tersebut, disertai alasan tertentu. Malang Post menggali inforamsi itu dari sumber terpercaya, ditemukan beberapa dugaan yang menjadi dasar pembekuan IKIP Budi Utomo. Salah satunya dari keterangan Prof. Dr. Ali Maksum, Sekretaris Pelaksana Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) wilayah VII. Baca Lagi-lagi... Hal. 11

GRAFIS: TEM/MALANG POST

IPUNK PURWANTO/MALANG POST

TANPA KEPASTIAN : Sejumlah penumpang di Stasiun Kereta Api Kota Baru sempat terkatung tanpa kepastian pemberangkatan, kemarin.

KA Anjlok, Pemudik Diberi Mie Instan MALANG - H-5 lebaran, arus mudik di Stasiun Kota Baru Malang malah terganggu. Lantaran anjloknya kereta Matarmaja jurusan Jakarta-Malang kemarin

(12/7/15) pagi, jadwal keberangkatan dan kedatangan sejumlah kereta api (KA) jadi terlambat. Sedikitnya, ada lima kereta api yang mengalami keterlambatan,

Tiga Pasangan Bertarung di Pilbup Rendra-Sanusi Targetkan 70 Persen Suara MALANG–Kubu pasangan Rendra Kresna-Sanusi yakin bakal meraup 70 persen suara di Pilkada serentak Desember 2015 mendatang. Prediksi ini delapan persen lebih tinggi dibanding perolehan suara 2010 di kisaran 62,04 persen. Tiga pasangan diyakini bakal bertarung dalam Pilbup Malang, seperti periode sebelumnya. ”Kurang lebih segitu (70 persen, Red). Karena tahun 2010 lalu capaian suara sekitar 65 persen,” kata Rendra Kresna, petahana Bupati Malang 20152020 kepada Malang Post usai salat malam di Ponpes Hasbunallah Lawang, Minggu dinihari (12/07) kemarin. Sementara itu dari data yang dihimpun Malang Post menunjukkan, Baca Tiga... Hal. 11

DIALOG : Rendra Kresna berdialog santai dengan Abi Lawang, Sekdaprov Jatim Achmad Sukardi usai salat Lailatul Qodar di Ponpes Hasbunallah Lawang.

Hj. Dewanti-Hj. Masrifah Turun Gunung dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Ma­ lang 2015. Dengan visi misi yang diusungnya, pasangan ini dengan mudah untuk memperolehnya. “Target kami mendapatkan minimal 60 persen suara. Kami yakin target tersebut bisa terealisasi,” ujar Dewanti Rumpoko, Baca Hj. Dewanti... Hal. 11

Silaturahim Ke Pondok Miftahul Huda Gading (2)

Bersumpah Jalankan Thoriqoh Pasca Lulus

Baca Bersumpah... Hal. 11

AGUNG PRIYO/MALANG POST

BERTEMU RAKYAT : Dewanti Rumpoko - Hj Masrifah dalam satu acara di Desa Gondanglegi Wetan Kecamatan Gondanglegi, semalam.

Jadwal Imsakiyah HARI/TGL

Ebes Ngalam Utamakno Keselamatan Penumpang Kana : Bes, onok sepur anjlok nduk Blitar. Ebes: Kabeh pihak kudu ati-ati opo maneh kate Riyoyo. Kana: Paling penting ngutamakno keselamatan penumpang yo, bes? Ebes: Oyi.Ojok sampek nimbulno korban sing kadit perlu.

Baca KA... Hal. 11

MENJADI santri bukan hanya perkara mengkaji dan mempelajari kitab kuning saja. Namun juga aktif melaksanakan ilmu yang telah didapatkan dalam proses belajar selama di pesantren. Pengamalan ini yang menjadi indikator penting sebuah kemanfaatan ilmu bagi seorang santri. Banyaknya ilmu yang dimiliki dan dipelajari oleh ratusan santri Pondok Pesantren Miftahul Huda (PPMH) Gading tidaklah cukup. Kesemua ilmu itu haruslah mampu membuat para santri semakin dekat dengan Yang Maha Esa. Untuk mengukuhkan tujuan tersebut, PPMH melakukan ritual wajib berupa baiat toriqoh bagi santri yang telah berhasil lulus dari kelas 3 madrasah ’ulya (tingkatan tertinggi, Red). Semua santri yang telah memasuki masa ini, wajib tanpa terkecuali harus bersumpah akan menjalankan ritual toriqoh selepas keluar dari pondok.

HARY SANTOSO/MALANGPOST

PASANGAN perempuan dari PDI Perjuangan, Hj. Dewanti Rumpoko – Hj. Masrifah kembali turun gunung. Kali ini, keduanya bertemu dengan pekerja kalangan bawah di Desa Gondanglegi Wetan Kecamatan Gondanglegi, kemarin malam. Dewanti menargetkan bisa men­ dapatkan minimal 60 persen suara

termasuk KA Penataran jurusan Blitar-Malang-Surabaya. Kereta Penataran, harusnya berangkat pukul 12.20 WIB dari Malang.

SENIN 13 SELASA 14

Sulikah Handayani, Pengusaha Sajadah Tiga Dimensi

MAGHRIB 17:29 17:29

ISYA’

IMSAK

SHUBUH

18:42 18:42

04:13 04:13

04:23 04:23

Ramadan Kewalahan Layani Pesanan Hingga Luar Pulau Ramadan menjadi berkah tersendiri bagi, Sulikah Handayani. Warga Jalan Lesanpuro Gg VI ini kebanjiran pesanan sajadah tiga dimensi. Usahanya laris manis, bahkan, pembelinya tak hanya dari Malang tapi juga luar pulau.

menyangka, jika sajadah tiga dimensi itu kemudian banyak diminati. Banyak orang tua siswa, kemudian memesan sajadah yang dibuat dari bahan Velboa, Yelvo dan Milex untuk alasnya ini. Dia mengambil ikon utama masjid. Dibandingkan empat tahun lalu, penampakan sajadah tiga dimensi ciptaannya, lini lebih menarik saat ini.

Sajadah tiga dimensi ini dia ciptakan sejak empat tahun lalu. Awalnya, Sulikah yang memiliki basic usaha membuat boneka membuatkan sajadah tiga dimensi untuk anaknya yang kala itu duduk di bangku TK. Dia tidak

Baca Ramadan... Hal. 11

LARIS MANIS : Sajadah tiga dimensi buatan Sulikah Handayani laris manis saat lebaran. IRA RAVIKA/MALANG POST

www.malang-post.com

@malang_post

email: redaksi@malang-post.com


SENIN, 13 JULi 2015

2

lapindo

Lumpur Kering di Porong Timbulkan Polusi

HARY SANTOSO/ MALANG POST

RAUNG: Gubernur Soekarwo memantau aktifitas Gunung Raung di Posko Songgon, Banyuwangi, Minggu kemarin.

Gubernur Pantau Aktifitas Gunung Raung BANYUWANGI– Geografis posisi Jatim menjadikan provinsi berpenduduk kurang lebih 38 juta ini, memiliki tiga potensi bencana. Yaitu bencana banjir, letusan gunung berapi dan tanah longsor. ‘’Ini tidak bisa dilawan. Tetapi, semua pihak telah melakukan kegiatan mulai memperbaiki sarana dan prasarana, mengadakan gladi posko dan menyosialisasi tata cara menghadapi bencana,’’ kata Soekarwo, Gubernur Jatim di Pos Pantau Gunung Raung di Desa Sumber Arum Kec.

Sonnggon Banyuwangi, Minggu (12/7). Begitu terhadap bencana abu vulkanik Gunung Raung, Pakde Karwo menilai, kondisi ini sudah fenomena alam. Tinggal bagaimana semua pihak bahu membahu mengantisipasi dampak berikutnya. ‘’Gunung Raung bertahun-tahun telah memakmurkan masyarakat, menyuburkan tanah. Karena itu biarlah dia (Raung) beraktifitas. Setiap bencana berarti menguji kegotong-royongan berbagai pihak,’’ ungkapnya.

Pakde Karwo menegaskan, yang terjadi di Gunung Raung masuk kategori bencana provinsi. Semua pengendalian akan dilakukan Pemprov Jatim termasuk menyiapkan nutrisi bayi yang bergizi. Termasuk pula menyiapkan ahli psikologi mendampingi masyarakat terdampak. Karena itu, lanjut dia, informasi utuh dan detail soal Gunung Raung sangat dibutuhkan dari media massa. Sehingga, setiap saat, perkembangan Raung bisa diketahui dan diantisipasi

bersama-sama. ‘’Saya ucapkan terima kasih, kepada media massa yang masif memberitakan soal meningkatnya aktivitas vulkanik Raung. Harapan kami, media massa menginformasikan sesuai dengan apa yang terjadi,’’ pintanya. Pada kesempatan itu Pakde Karwo menyerahkan bantuan berupa masker untuk masyarakat, peralatan memasak, makanan bergizi tinggi dan obat-obatan yang dilakukan di Pendopo Kecamatan Songgon. Sementara itu Bupati

Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas mengatakan, aktifitas Gunung Raung belum mengganggu aktifitas masyarakat secara keseluruhan. Artinya, aktifitas harian masih tetap berjalan seperti biasa. ‘’Aktifitas masyarakat berjalan normal. Pemerintah didampingi tokoh masyarakat, TNI Polri terus melakukan evaluasi terhadap masyarakat terdampak,’’ kata Anas dengan menyebut sudah ada persiapan mengantisipasi hal lebih buruk terjadi. (has/udi)

Bandara Ngurah Rai Kembali Dibuka BANYUWANGI- Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali sudah dibuka setelah sempat ditutup sejak pagi tadi karena abu vulkanik letusan Gunung Raung. Penerbangan dari dan ke Bali kini berangsur normal kembali. “Sudah dibuka kembali sejak pukul 16.00 WITA. Sekarang penerbangan normal,” kata General Manager Bandara Ngurah Rai, Trikora Harjo, Minggu (12/7/2015). Trikora mengatakan bahwa saat ini masih ada penumpukan penumpang akibat pembatalan dan penjadwalan ulang penerbangan dari berbagai maskapai sejak pagi. Total ada 36 penerbangan yang dibatalkan karena penutupan bandara. “Yang

dibatalkan ada 21 penerbangan domestik dan 15 penerbangan internasional,” ujarnya. Bandara Ngurah Rai ditutup sejak pukul 09.30 WITA berdasarkan NOTAM (Notice to Airmen) yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, yaitu NOTAM No. 1423/15. Kementerian Perhubungan sebelumnya menyebut 122 penerbangan dari dan ke Bandara Ngurah Rai tertunda. Dari Posko Tingkat Nasional Angkutan Lebaran Tahun 2015, dari Direktorat Perhubungan Udara Kemenhub, pesawat yang menuju ke Bandara Ngurah Rai ada sekitar 64 penerbangan. Pesawat yang bertolak dari Bandara Ngurah Rai dijadwalkan

ada 58 penerbangan.”Itu belum tentu batal. Kategorinya masih delay,” jelas Kepala Pusat Komunikasi Publik Kemenhub JA Barata di Gedung Kemenhub, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, kemarin. Terpisah, Gubernur Jawa Timur Soekarwo berjanji akan berusaha keras membantu warga, jika Gunung Raung benar-benar meletus besar. Pemerintah Provinsi Jawa Timur akan mendukung semua aspek penanganan kebencanaan, mulai dati gladi posko, penyiapan jalur evakuasi, maupun kebutuhan evakuasi. Masyarakat tak perlu mencemaskan anggaran. “Anggaran bencana unlimited,” kata Soekarwo,

saat meninjau kondisi warga di Desa Sumberarum, Kecamatan Songgon, kemarin. Desa ini adalah desa terdekat dengan Gunung Raung. Soekarwo lega warga di desa itu masih beraktivitas seperti biasa, kendati harus mengenakan masker. Gunung Raung yang berketinggian 3.300 meter dari permukaan laut tergolong gunung api jenis strombolian. Letusannya mengeluarkan abu dan material pijar dengan tekanan rendah. Sabtu kemarin, Raung menyemburkan material setinggi 1.000 meter dari puncak gunung. Sementara indeks kekuatan letusannya di bawah 2 mikroradian. Soekarwo me-

nyerahkan bantuan dari Pemprov Jatim kepada Pemkab Banyuwangi, berupa 205 ribu masker, obat-obatan, paket permakanan, dan peralatan dapur. Ia meminta kepada Bupati Abdullah Azwar Anas untuk menyimpan cadangan makanan bayi. (jpnn/bj/udi)

SIDOARJO- Basah kadang bisa membuat ancaman, saat mengering mendatangkan polusi. Mungkin itulah gambaran lumpur panas di bekas area pengeboran milik Lapindo Brantas Inc. yang tertampung di pond atau kolam penampungan lumpur. Dimusim kemarau ini, setiap harinya, mulai pagi sampai sore dan bahkan malam hari, endapan lumpur yang mengering di dalam pond, kerap mendatangkan polusi udara. Lumpur kering yang ada diatas tanggul, berhamburan karena terkena hempasan angin yang beberapa hari ini datang cukup kencang. Debu lumpur terbawa angin di sekitar pond itu terlihat nyata kalau dari jarak kejauhan. Kondisi ini juga sempat mengganggu pengguna jalan yang melintas di Jalan Raya Porong, yang berbatasan langsung di bawah tanggul kolam penampungan lumpur. Tak sedikit pengguna motor yang melintas dan tidak memakai masker atau penutup bagian helm, kelilipan debu. “Debunya lembut dan rasanya di mata, pedih sekali,” ucap Agus Hadi Priyanto pengguna jalan yang melintas di Porong Minggu (12/7/2015). (jpnn/udi)

bencana MENINJAU: Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meninjau posko pengungsian dampak luas letusan Gunung Raung di Kabupaten Bondowoso, kemarin.

Mensos Meninjau Pengungsian Raung di Bondowoso BONDOWOSO- Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meninjau posko pengungsian yang disediakan untuk mengantisipasi dampak luas letusan Gunung Raung di Kabupaten Bondowoso, Minggu kemarin. Khofifah berkunjung ke posko pengungsian yang terletak di lapangan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Sumber Wringin, Kabupaten Bondowoso. Hingga kini tenda pengungsian itu belum difungsikan karena belum ada warga Bondowoso yang diungsikan terkait Raung. Ia mengapresiasi kesiapan yang telah maksimal dilakukan oleh Satuan Tugas Penanggulangan Bencana (Satgas PB) Gunung Raung di Kabupaten Bondowoso, meskipun masih ada yang perlu ditingkatkan. Kunjungannya ke Bondowoso, kata dia, dalam rangka mendorong maksimalnya antisipasi daerah menghadapi bencana terkait meletusnya gunung berketinggian 3.332 meter dari permukaan laut yang terletak di perbatasan Bondowoso, Banyuwangi dan Jember itu. “Ini dalam rangka antisipasi, dan mungkin ada yang perlu dimaksimalkan terkait langkah-langkah yang harus dikerjakan terkait Gunung Raung ini, seperti dapur umum lapangan yang ternyata mobilnya hanya ada satu dari BNPB,” katanya. Karena itu, Ketua Umum PP Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) itu meminta Dinas Sosial Kabupaten Bondowoso segera meminta tambahan mobil dapur umum lapangan ke kementerian yang ia pimpin. (jpnn/udi)

Nekat Beroperasi Jelang Lebaran, Truk Ditertibkan NGANJUK- Sebuah truk nekat beroperasi menjelang Lebaran ditertibkan Satlantas Polres Nganjuk, Minggu (12/7). Sesuai instruksi Kemenhubinfo dan Dirlantas Mabes Polri bahwa semua kendaraan angkutan barang pada H-7 hingga H+7 Lebaran tidak boleh melakukan aktifitas mengingat pada menjelang Lebaran hingga H+7 banyak pengguna jalan yang akan melakukan mudik. Selain itu juga untuk mengurangi kepadatan jalur arus mudik dan arus balik Lebaran. Truk muatan yang masih melakukan aktifitas akan dihentikan paksa. Kasatlantas Polres Nganjuk, AKP Rise Sundartati melalui Brika Billy petugas Satlantas yang bertugas Minggu (12/7) mengatakan bahwa dirinya menjalankan

DITILANG: Petugas mengamankan sebuah truk yang nekat beroperasi menjelang Lebaran. tugas dari pimpinan untuk melakukan penindakan kepada truk bermuatan yang masih melakukan aktifitas. Ditambahkan oleh Billy, pihaknya hari ini masih memberikan toleransi kepada

truk angkutan, “Kami hanya melakukan penilangan. Tetapi apabila besok (13/7) truk bermuatan masih tetap beroperasi maka kami akan menghentikan paksa hingga H+7,” ujar Billy.

“Sopir dipulangkan sementara truknya kami tahan hingga H+7 Lebaran,” imbuh Billy. Namun, pihak kepolisian memberikan solusi, yaitu dengan diizinkannya penggunaan mobil pikap. Billy juga mengungkapkan bahwa truk yang boleh beroperasi pada H-7 hingga H+7 Lebaran hanya truk yang bermuatan BBM, BBG, sembako dan pupuk. Sementara Hariyanto sopir truk yang ditilang karena masih beroperasi jelang Lebaran saat dikonfirmasi mengaku tidak tahu kalau pada H-7 Lebaran dirinya sudah tidak diperbolehkan melakukan aktifitas. Dia juga mengaku kalau dirinya tidak mendapatkan sosialisasi. “Saya tidak tahu aturan itu, kalau saat ini saya harus ditilang mau bagaimana lagi,” keluhnya. (jpnn/bg/udi)

Demi Zakat Rp 25 Ribu, Orang Antre Sejak Shubuh GRESIK- Ribuan orang rela antre sejak Subuh demi mendapatkan zakat, dan uang Rp 25 ribu di rumah pengusaha ikan H. Ali Romli di Jalan Sindujoyo, Kelurahan Lumpur, Gresik, Minggu (12/7/2015). Pantauan di lapangan, warga miskin yang menerima zakat mulai berdatangan ke lokasi ke pembagian zakat berasal

dari luar Kota Gresik. Seperti Kota Lamongan, dan Surabaya. Usai salat Subuh, mereka menunggu sambil dudukduduk. Mayoritas kalangan ibu dan anak kecil. Setiap tahunnya, menjelang Hari Raya Idul Fitri. Pengusaha ikan H. Ali Romli rutin membagikan zakatnya untuk warga. Selain zakat,

pengusaha asli Gresik itu juga membagikan uang mulai dari Rp 5 hingga Rp 25 ribu. “Saya setiap tahun datang ke sini untuk mencari tambahan buat Lebaran,” aku Munarti (40), asal Lamongan. Pembagian zakat tersebut mendapat pengawalan ketat aparat kepolisian dari Polsekta Gresik. Malahan, untuk men-

gantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Polisi membuat pagar betis dua lapis agar warga bergantian mengambil giliran. “Kami sengaja memberlakukan pagar betis. Langkah ini diambil supaya warga tertib bergiliran saat giliran mengambil zakat,” pungkas Kapolsekta Gresik AKP Abdul Rokib. (jpnn/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: gga


senin, 13 JULi 2015

3

lintas bisnis

Butuh Relaksasi, Ajak Bayi Spa dan Massage

STENLY /MALANG POST

DISERBU : Variety Department Store memberikan banyak diskon hingga 50 persen untuk koleksi fashionnya, banyak diserbu masyarakat untuk tampil terbaik di Hari Raya Idul Fitri.

Lengkap dan Hemat dalam Bazar Ramadan Variety Diskon Hemat Hingga 50 Persen MALANG – Lebaran semakin dekat, pusat fashion pun kian memaksimalkan dalam memberikan penawaran terbaik kepada pelanggan setianya. Salah satunya Variety Department Store yang memberikan diskon hingga 50 persen untuk koleksi terbaiknya menyambut Lebaran tahun ini dengan tema Bazar Ramadan dengan Gaya Hemat ala Variety. Store Manager Variety Department Store, Hendra Hartanto Irawan mengatakan, bila pekan ini dipastikan

masyarakat kian maksimal berburu kebutuhan lebaran. “Hanya tinggal beberapa hari saja Idul Fitri tiba. Otomatis pelanggan memaksimalkan waktu untuk berbelanja,” kata Hendra kepada Malang Post, kemarin. Menurut dia, Variety memberikan diskon hingga 50 persen untuk berbagai koleksi. Mulai dari koleksi anak-anak, remaja, dewasa baik pria dan wanita. Tak terkecuali koleksi busana muslimah seperti gamis dan kerudung. “Akhir-akhir ini gamis model Jodha laris dan menjadi daya tarik. Begitu pula blouse ala Nagita, celana model Syahrini hingga dress ala Ola Ramlan,” ujar dia kepada Malang Post.

Menurutnya, Variety menyediakan beragam model busana yang up to date sebagai pelengkap pesta diskon. Alhasil, department store yang berada di Malang Plasa ini menjadi jujukan untuk berbelanja. Dia menyebutkan, untuk koleksi eksklusif kemeja pria speerti Mofthil, Duleboum dan Heibadian dengan harga spesial Ramadan, hanya Rp. 59.500. Sementara, untuk celana jeans pria merk Carvil, Benry, Emba dan Gabriel. Semua bertajuk sale, hanya Rp. 116.550. “Ada juga baju Koko No Face, Al kafi dengan harga mulai Rp. 44.950. Sajadah dan aneka Sarung harga bazaar hanya Rp. 42.320,” urai dia panjang lebar.

Tas Exsport Tawarkan Harga Ekonomis MALANG - Memasuki awal tahun ajaran baru, kebutuhan sekolah juga banyak diburu masyarakat, selain kebutuhan menjelang lebaran. Seperti kebutuhan tas dan lainnya. Exsport Bag menawarkan tas kualitas terbaik, cocok untuk digunakan siswa bersekolah. Selain berkualitas, tas Exsport di Indonesia biasa menawarkan harga yang ekonomis kepada para konsumen. Bulan ini exsport cabang Malang menawarkan diskon lebaran sampai akhir tahun mulai 20 – 50 persen all item dengan brand Exsport dan juga Neosack. Koleksi baru juga turut hadir memberikan banyak pilihan pada pengunjung. Diantaranya koleksi tas backpack bahan kain yang sedang tren di kalangan pelajar siswi, tas ransel model serut, travel bag, dan tas-tas berbahan jeans. Selain itu yang turut dicari pengunjung adalah tas berbahan kanvas untuk wanita kemudian slling bag semi kulit bagi pria. “Musim libur dan tahun ajaran baru, koleksi akan terus diperbaharui karena pengunjung padat mencari tas untuk mudik atau sekolah,” ujar Nisa Irawati, salah satu pegawai Exsport Bag jalan Soekarno-Hatta Malang, Minggu (12/7) kemarin. Nisa menambahkan, penjualan pada bulan puasa meningkat dari bulan sebelumnya. Bulan Juni Exsport Bag Malang dapat menjual sekitar 500 pieces, pada awal bulan ini sudah 350 pieces sold dan minggu ini saja terjual sebanyak 270 pieces. Harga asli tas-tas Exsport berkisar antara Rp 275 ribu – Rp 500 ribu, saat diskon minimal mencapai Rp 132 ribu. Untuk Merek Neosack, harga asli berkisar Rp 125 ribu sampai Rp 245 ribu, untuk bulan ini pengunjung bisa mendapatkan harga minimal Rp 70 ribu. “Jika datang membeli bulan ini akan sangat menguntungkan. Koleksi tas-tas baru ditawarkan dengan harga miring,” jelasnya. Untuk produk unggulan Exsport, seperti Exsport backpack, Exsport memberikan diskon dari 20 persen 30 persen dan untuk item tertentu diskon mencapai 50 persen. Untuk Merek Neosack, diskon dimulai dari 30 persen - 50 persen. (mg9/aim)

Yang tak kalah istimewa, Variety memberikan t-shirt harga special lebaran sebesar Rp. 8.500, t-shirt Sosietis hanya Rp. 69.300, dan Blouse yang hanya Rp.19.900. Jangan lupa pula membeli sweater rajut, karena Malang sedang musim dingin. Hanya Rp 49.950 saja. Koleksi busana anak tak kalah komplitnya. Misalnya untuk anak perempuan dengan aneka busana bermotif Frozen. Ada gamis, jaket, dress, tshirt hingga leging dengan harga mulai Rp. 42.000. Ada pula jaket bulu Angel Baby seharga Rp. 69.320 dan celana Anak ala Joger. “Busana muslim anak ada Gamis, Rok Jodha cukup bayar Rp. 73.500 saja,” tambahnya. (ley/aim)

MALANG - Spa dan Massage treatment sedang tren di kalangan muda-mudi sampai kalangan masyarakat berumur yang peduli terhadap kesehatan tubuh. Namun, dengan teknologi dan kemajuan jaman, bayi yang belum genap 1 bulan pun dapat ikut merasakan kenikmatan spa dan massage. Mojo Baby Kids and Mom Medical Spa hadir dengan menawarkan treatment spa dan massage bayi menyehatkan dan terbaik di Kota Malang. Mojo Baby Spa memiliki penawaran treatment bayi antara lain Baby Spa, Kid Spa, dan bagi ibu hamil Pregnancy Massage and Spa. “Kid Spa ini sendiri paling banyak diminati oleh orang tua yang memiliki anak dengan rentangan umur dari 3 – 6 tahun,” Kata Betsy Dewi, salah satu Therapist Mojo Baby Spa Malang, Minggu (12/7) kemarin. Baby Spa sendiri teruntuk bagi bayi 0 Bulan sampai 1/ 2 tahun yang beratnya minimal 5 kg. Untuk Baby Spa, bayi akan diberikan treatment spa dan massage menggunakan baby oil atau minyak zaitun. Tidak perlu menunggu lama, proses Baby Spa hanya berjalan 30 menit. Dan jika berminat juga terdapat jasa Baby Swim untuk melatih ketangkasan bayi di air serta berefek pada relaksasi tubuh. Untuk perawatan Kid Spa, Mojo Baby Spa memberikan massage, lulur cokelat, dan kid bubble jacuzzy selama 30 menit bagi anak-anak usia 2 – 7 tahun. Betsy mengungkapkan, Baby Massage dan Spa memiliki beberapa manfaat baik bagi bayi diantaranya adalah menurunkan kadar hormon stres pada bayi, meningkatkan kadar serotonin, meningkatkan imunitas, memperbaiki sirkulasi darah, mengubah gelombang otak secara positif, mengurangi kembung dan tentu saja membuat anak atau bayi tertidur lelap. Untuk ibu-ibu hamil, Mojo Baby Spa menawarkan perawatan Pregnancy Massage dengan aroma terapi dan lulur cokelat selama 60 menit kemudian dilanjutkan dengan jacuzzy selama 20 menit. “Pregnancy Massage ini dapat membantu mental dan fisik ibu hamil agar siap menjalani proses melahirkan nantinya,” Sahut Betsy, wanita asal Malang ini. Dengan dibandrol dari mulai Rp 110 ribu – 132 ribu untuk Baby Spa, dan Rp 150 ribu sampai 180 ribu untuk Kid Spa, serta Pregnancy Massage dari 175 ribu sampai 210 ribu, pelanggan dapat segera melakukan reservasi terlebih dahulu dan segera menikmati treatment yang menyehatkan tersebut. “Selain spa dan massage, Mojo Baby Kids and Mom Medical Spa ini juga menawarkan terapi batuk pilek bagi anak,” tambah Betsy. Terapi batuk pilek menggunakan alat fisioterapi berupa sinar infra merah yang memanfaatkan gelombang cahaya dengan daya 150 watt. Terapi tersebut dapat memperlancar metabolisme tubuh anak sehingga saluran pernafasan dan pertukaran udara pada paru-paru lancar. (mg9/aim)

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

BUKBER : Pegadaian menggelar buka bersama dengan anak yatim yang berlangsung di Pegadaian Kotalama, Jalan Halmahera 9 Malang akhir pekan kemarin.

Target Omset Pegadaian Rp 13,5 Triliun MALANG – Pegadaian Kanwil XII Jawa Timur menargetkan omset sebesar Rp 13,5 triliun sepanjang tahun 2015 ini. Angka ini meningkat 25 persen ketimbang tahun sebelumnya. Pemimpin Wilayah XII Pegadaian, Ngadenan mengatakan, overall, pertumbuhan Pegadaian di tahun ini dipatok naik 25 persen. Mulai dari omset, outstanding loan (OSL) hingga laba dipatok jauh lebih besar di tahun ini. “Tahun ini, kami menargetkan pertumbuhan yang maksimal. Malahan bisa melebihi 100 persen dari target,” bebernya, di sela-sela Buka Puasa Bersama Pegadaian baru-baru ini. Menurut dia, selama 2015 ini OSL yang dipatok sebesar Rp 3,7 triliun. Sementara, hingga akhir Juni lalu, penyaluran dana dari Pegadaian telah mencapai Rp 3,4 triliun. “Untuk area Jawa Timur, kami optimis bisa menembus 102 persen,” papar dia kepada Malang Post. Pencapaian hingga berakhirnya semester pertama lalu, telah mencapai 95 persen. Hasil

tersebut menunjukkan bila Pegadaian tetap mendapat kepercayaan di hati masyarakat. Ngadenan mengatakan, hingga akhir tahun mendatang, Pegadaian menargetkan laba sebesar Rp 370 miliar. Saat ini, pencapaian sudah di atas 50 persen dengan laba sebesar Rp 200 miliar. Menurutnya, target dan raihan Pegadaian ini karena pelayanan yang kian mudah dan jangkauan yang luas. Beberapa layanan, dipastikan hanya membutuhkan waktu 15 menit saja. “Hanya sesaat langsung cair. Baik pembiayaan, investasi hingga transaksi lainnya,” tegasnya. Sementara itu, untuk area Malang, OSL hingga akhir Juni lalu sudah tercapai hingga Rp 497 miliar. Untuk target, hingga akhir tahun Pegadaian Area Malang mematok penyaluran OSL mencapai Rp 535 miliar. “Angka ini tetap didominasi pembiayaan untuk gadai emas, sebesar 90 persen,” ujar Pinwil Deputy Bisnis Pegadaian Malang, Elvi R. (ley/aim)

net

SEHAT: Spa dan Massage untuk bayi sangat bermanfaat, terutama untuk mencegah stres pada bayi.

pertamina

H+7 Lebaran, Pertalite Diluncurkan JAKARTA - PT Pertamina akhirnya memberikan kejelasan waktu peluncuran Pertalite, setelah batal diperkenalkan awal Mei lalu. Bahan bakar minyak (BBM) jenis baru ini bakal dirilis seminggu setelah lebaran. “Nanti H plus 7 lebaran,” ujar Direktur Utama PT Pertamina Dwi Soetjipto usai menghadiri acara Sinergi Mudik BUMN di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Minggu (12/7) kemarin, Sejauh ini Pertamina sudah melakukan persiapan dengan menyebar stok Pertalite ke 103 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di tiga wilayah, yakni Surabaya, Jakarta dan Bandung. “Kalau semuanya sudah aman (Bandung, Surabaya dan Jakarta, Red.), kami akan perluas ke seluruh Indonesia,” kata Dwi. Di samping itu, perseroan juga terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait hadirnya Pertalite. Pasalnya, sampai saat ini masyarakat masih ada yang beranggapan bahwa kehadiran Pertalite sebagai pengganti premium. “Saat ini (Pertalite) memerlukan sosialisasi dengan instansi terkait agar tidak ada kebingungan di masyarakat. Kami menekankan (Pertalite) bukan program untuk mengganti premium,” tegas Dwi.(jpnn/aim)

SISCA/MALANG POST

BANYAK DISKON: Tas Exsport menawarkan banyak diskon untuk menyambut tahun ajaran baru sekolah. REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: dj amiel


senin, 13 juli 2015

4

dicky bisinglasi / malang post

AWAS KEPALA!: Hati-hati jika melintas di flyover Arjosari, terutama bagi pengendara motor, ka­ rena jika sisa pengait rambu ini lepas juga maka bisa menimpa pengguna jalan.

Rapor Tayangan Ramadan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) pusat, Din Syamsuddin menyatakan bahwa kualitas tayangan televisi Ramadan sudah membaik dibanding tahun lalu. Intensitas tayangan yang tidak mendidik pada bulan puasa tahun ini menunjukkan angka penurunan. Acara yang menonjolkan unsur kekerasan dan kurang etis sudah mulai jarang muncul di layar televisi. Secara umum, rapor tayangan televisi selama Ramadan sudah cukup baik. Kualitas tayangan televisi selama Ramadan tahun ini memang bertolak belakang dengan acara di luar Ramadan. Merujuk pada survei yang dilakukan Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI) dan KPI beberapa waktu silam yang menyatakan bahwa secara umum kualitas acara televisi swasta nasional masih jauh di bawah standar. Banyak acara yang jumlah penontonnya (rating) tinggi namun acaranya justru berkualitas buruk. Berdasarkan hasil survei ISKI dan KPI pada Maret-April 2015 ditemukan bahwa kualitas program acara di 15 stasiun televisi di Indonesia secara keseluruhan adalah 3,25. Angka kualitas acara ini tergolong di bawah standar acara yang baik dengan skor minimal 4,0. Dari sembilan kategori program acara, hanya kategori religi dan budaya yang mendapat indeks 4,10 dan 4.09. Sulit Hilangkan HVSB Walaupun menurut MUI beberapa tayangan televisi sudah lebih

baik, namun dalam acara Ramadhan masih banyak muatan HVSB (Horor, Violence, Sex, dan Banyolan). Beberapa stasiun televisi memang cukup jitu meramu acara bermuatan HVSB menjadi tontonan yang padat penonton. Tidak terkecuali saat jelang berbuka dan waktu seputar makan sahur. Tidak sedikit acara yang dikemas Islami, namun esensinya justru keluar dari nilai-nilai Islam. Sesuai pantauan MUI dan KPI, beberapa acara televisi selama Ramadhan masih bermuatan HVSB. Acara program sahur Trans TV dan Trans 7 misalnya. Dua acara ini masih sama dengan acara sahur di dua stasiun televisi itu tahun lalu. Kreator program dua acara ini hanya merubah nama acaranya tanpa merombak isinya. Muatan acara masih didominasi para komedian dengan banyolan yang cenderung kasar. Acara di dua stasiun televisi ini seperti copy paste pada acara Ramadan tahun-tahun sebelumnya. Komedi sahur di Trans TV pada 2015, “Sahur Itu Indah”, sebelumnya “Sahurnya Ramadan” (2014), “Yuk Kita Sahur” (2013), “Waktunya Kita Sahur” (2012), dan “Saatnya Kita Sahur” (2011). Di Trans 7, program komedi sahur pada 2015 berjudul “Alhamdulillah Kita Sahur”. Sebelumnya, “Pasahur” (2014), “Sahurnya OVJ” (2013, 2011, 2010), “OVJ Sahurnya Indonesia” (2012), dan “Opera Van Java Sahur” (2009). Sepintas, acara komedi sepertinya bukan sesuatu yang patut dikhawatirkan. Banyak pembuat acara ini

nawak meme

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Sriwijaya 1-9 Malang Telepon (0341) 340081-2 Fax (0341) 369503

J

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

J

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

Oleh :

SUGENG WINARNO Pegiat Literasi Media, Dosen Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Muhammadiyah Malang

yang menargetkan hanya membuat penonton tertawa terbahak. Tidak jarang segala cara ditempuh, termasuk dengan menampilkan kekerasan fisik maupun kata-kata guna mengundang orang tertawa. Bahkan kehadiran seorang ustad dalam acara ini sering larut dalam suasana bercandaan yang keterlaluan. Kekerasan (violence) sering muncul dalam beberapa acara komedi. Terutama pada jenis komedi kasar (slapstick comedy), banyak pengisi acara yang dengan sadar menyiram lawan mainnya dengan tepung atau benda lain. Kekerasan juga muncul lewat kata-kata yang diucapkan antar pengisi acara. Bahkan tidak jarang acara komedi yang menjadi semacam festival makian. Acara banyak berisi lecehan, adu sindir, saling ejek, dan perang kata. Selama Ramadhan, KPI beberapa kali mengeluarkan surat teguran. Berdasarkan keterangan yang tertera di website KPI, acara “Alhamdulillah Kita Sahur” (Trans 7), ditegur KPI dengan surat Nomor 684/K/ KPI/06/15. Dalam program yang disiarkan Trans 7 pada tanggal 18 Juni 2015 pukul 04.05 WIB terdapat adegan seorang wanita yang disiram kepalanya dengan dua gelas air. Selain itu terdapat adegan seorang pria yang memasukkan tisu kedalam mulut seorang wanita yang sedang berbicara. Acara “Sahur Itu Indah” (Trans TV) juga mendapat teguran KPI Nomor 683/K/KPI/06/15. Pada program “Sahur Itu Indah” yang disiarkan Trans TV pada tanggal 19 Juni 2015 pukul 03.34 WIB, terdapat adegan seorang pria berbaju merah menjitak kepala pria berbaju putih berkali-kali. Muatan itu tidak pantas ditayangkan karena berpotensi ditiru oleh penonton terutama anak-anak dan remaja yang menyaksikan tayangan tersebut menjelang sahur. Sementara acara “Ngabuburit” (Trans TV) juga mendapat teguran KPI dengan Nomor 681/K/ KPI/06/15. KPI Pusat berdasarkan kewenangan menurut UndangUndang No.32 tahun 2002 tentang Penyiaran, pengaduan masyarakat, pemantauan, dan hasil analisis telah menemukan pelanggaran Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 dan SPS) KPI tahun 2012 pada Program Siaran “Ngabuburit” yang ditayangkan oleh stasiun TRANS TV pada tanggal 20 Juni 2015 mulai pukul 15.56 WIB.

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto Manajer Pracetak: Yudi Armadioka

Duet Dewanti Masrifah

Boikot Acara Pada Ramadan 2012, MUI menganjurkan untuk memboikot acara komedi Ramadhan. Acara komedi Ramadhan yang ada waktu itu tidak ubahnya seperti produsen kata-kata caci maki. Hal ini tentu dapat menciderai kesucian bulan Ramadhan. Televisi yang idealnya saat Ramadhan menyajikan acara yang bisa menjadi tuntunan bukan sekedar tontonan. Banyak cara yang dapat ditempuh ketika penonton televisi merasa dirugikan oleh stasiun televisi. Salah satu cara yang terbukti cukup ampuh melawan acara yang tidak mendidik adalah dengan melakukan boikot media. Upaya boikot ini dinilai bisa cukup efektif karena ketika sebuah acara sudah tidak lagi banyak penontonnya maka acara itu lambat laun akan mati. Televisi memang media yang sangat perkasa. Sementara itu penonton berada pada posisi lemah. Tidak banyak penonton yang sudah mempunyai kesadaran dan kekuatan ketika berhadapan dengan media. Berharap pada pemilik media agar turut membuat penonton berdaya sepertinya juga masih utopia. Untuk itu gagasan boikot media merupakan upaya yang dapat ditempuh dalam melawan dominasi media televisi. Mengingat begitu besarnya pengaruh televisi, maka semua pihak bertanggungjawab memperbaiki dan menjaga akhlak bangsa. Televisi adalah salah satu media yang dapat membangun akhlak dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Perlu kesadaran dan kemauan baik para pengelola televisi karena selama ini sering pengaduan masyarakat, teguran atau kritik KPI, MUI dan beberapa kelompok masyarakat tidak cukup dipatuhi para pengelola media. Rapor bagus yang diperoleh beberapa stasiun televisi pada Ramadhan tahun ini hendaknya dapat dipertahankan. Sementara beberapa acara yang masih mendapat rapor merah hendaknya diubah. Kalau pada Ramadhan beberapa acara bisa menjadi panutan masyarakat, tentu waktu di luar Ramadhan televisi hendaknya juga mampu menyajikan tuntunan bukan saja tontonan. Sikap kritis masyarakat penonton sangat diperlukan dalam upaya bermedia televisi yang sehat. Ingat, tidak semua yang tersaji di televisi itu layak dikonsumsi. Ibarat sebuah makanan, acara televisi juga mungkin mengandung zat-zat berbahaya bagi tubuh yang bisa mempengaruhi kesehatan mental dan jasmani seseorang. Tekan tombol off pada remote televisi anda bila acara tidak mendidik muncul. Berani tolak program buruk televisi itu hebat. (*)

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi : Jon Soeparijono Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, , Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira Ravika, Vandri Battu,

Siapakah calon bupati dan wakilnya dari PDIP yang akan bertarung dalam pilbup kabupaten Malang ? Adalah Dewanti Rumpoko dan Masrifah, dua tokoh perempuan yang akan tampil menantang incumben Rendra Kresna yang kali ini berpasangan dengan HM Sanusi dari PKB. Meskipun keduanya merupakan wajah baru, tapi sebagai partai pengusung, PDIP tampak sangat optimis calonnya itu kompetitif dalam pilkada nanti. Partai pemenang pemiluh di kabupaten Malang itu tidak boleh main-main dalam menampilkan calon, karena kalau tidak berhasil akan berpengaruh pada reputasi partai. Siapa pun yang akan tampil dalam pilkada nanti harus siap menghadapi incumben dengan segala kelebihannya. Saat masih menjabat, incumben akan memanfaatkan berbagai kesempatan untuk mengenalkan diri kepada masyarakat. Dia bisa melakukan itu di sela-sela tugasnya sebagai kepala daerah. Dalam banyak pilkada, biasanya incumben akan melangkah mulus saat merebut masa jabatan kedua, hanya pada kasus khusus saja yang membuat incumben tersungkur. Bisa karena faktor internal tapi juga eksternal, misalnya lawan yang sangat hebat. Hanya kasus istimewa saja yang mampu melengserkan incumben. Faktor-faktor itulah mungkin yang kini tengah diincar oleh PPDIP melalui Dewanti dan Masrifah. Incumben memang memiliki banyak kelebihan, tapi bukan berarti tak ada celah untuk diterobos. Para penantang harus memiliki energi lebih dan stamin yang kuat untuk bertanding melawan yang sangat hebat. Ibarat perbandingan olahraga, para penantang harus menghadapi juara bertahan dengan segala macam kelebihannya dengan kemungkinan menang atau kalah. Tapi yang jelas, penantang juara bertahan harus membuat persiapan yang sangat baik dengan tim yang solid dan harus siap bekerja keras. Pilkada kabupaten Malang ini akan menjadi pertarungan gengsi bagi partai pemenang pemilu. Adalah ironis, partai pemenang pemilu tapi tak bisa memenangkan pemilihan kepada daerah. Momennya memang beda tapi sebenarnya esensinya sama, menarik simpati masyarakat agar mereka menjatuhkan pilihan kepada calon. Dalam beberapa pemilu, PDIP selalu mendominasi perolehan suara di wilayah terasebut tapi dalam beberpa pilkada calon mereka tersungkur. Ada yang menyebut faktor calon yang diusung, tapi penentuan kalah dan menang tidak sesederhana itu, karena banyak faktor yang memengaruhi. Misalnya konflik internal partai yang mnerupakan dampak dari proses pencalonan sehingga ada elit partai yang berseberangan. Belajar dari pengalaman masa lalu, PDIP tidak mau menjadi pecundang meskipun menjadi partai pemenang pemilu. Segala daya dikerahkan mulai pusat sampai daerah agar memenangkan calonnya. Pengalaman dalam beberapa pilkada dan pilpres, masalah soliditas internal ini sangat penting agar tidak mudah dipecundangi lawan. Tokoh dari pusat dan Provinsi akan diterjunkan dalam kampanye untuk menarik simpati masyarakat. Partai akanmengerahkan segenap kekuatannya agar calonnya bisa menang. Dalam beberapa pilkada PDIP audah melakukan hal itu, ada yang berhasil tapi ada juga yang gagal. Seperti dalam pilgub Jatim lalu, PDIP sudah all out mendukung calonnya tapi apa boleh buat, mereka gagal melawan imcuben. Mampukan Dewanti dan Masrifah menggantikan incumben ? Itu pertanyaan prematur, karena dalam sisa waktu lima bulan ke depan, segala kemungkinan bisa saja terjadi. (redaksi@malang-post.com)

Info Penting a Redaksi menerima tulisan artikel dan foto lepas dari pembaca. a Topik artikel tentang masalah yang sedang aktual,

baik nasional maupun lokal.

a Panjang artikel minimal 850 kata. a Artikel dan foto dikirim ke email redaksi@malang-post.com

Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Dicky Bisinglasi, Ipunk Purwanto Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Siti Nurchasanah, Angga Wijanarko, Tri Haryanto

Iklan: H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

J

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: husnun n djuraid, LAYOUTER: har


SENIN, 13 JULi 2015

5

Smartfren Tingkatkan Kapasitas Jaringan Hingga 40 Persen MALANG - PT Smartfren Telecom meningkatkan kapasitas jaringan hingga 40 persen untuk menyambut Lebaran tahun ini. Smartfren siap memberikan pelayanan 7 x 24 jam selama liburan Lebaran. Regional Head East Java Bali Lombok Smartfren, Muhammad Cahyadi mengatakan, persiapan Smartfren telah berlangsung demi mengamankan Ramadan dan lebaran. “Sebagai peenyedia jasa layanan telekomunikasi dan internet mobile boradband, kami siap menghadapi kemeriahan Ramadan dan lebaran, pasti trafik meningkat,” ujar Cahyadi kepada Malang Post. Menurut dia, kesiapan jaringan Smartfren terdiri dari peningkatan kua­ litas jaringan, meminimalisir problem, mengurangi dampak kepadatan trafik, dan upaya meng-cover blind spots. Pengoptimalan infrastruktur pada high traffic area dilakukan, mencapai 40 persen daripada bulan normal. “Peningkatan ini membuat availability dan reability jaringan dimaksimalkan hingga level 99,85 persen. Sangat tinggi, demi kenyamanan pelanggan,” beber dia. Momen Ramadan dan Lebaran menurutnya, memang menjadi salah satu fokus bagi Smartfren untuk

memberikan kualitas layanan terbaik. Kepadatana lalu lintas jaringan di high traffic area menjadi perhatian selama momem yang berlangsung dengan liburan sekolah itu. “Sebagai antisipasi, infrastruktur di BTS telah diperkuat, meliputi Pulau Jawa dan Bali, Sumatra dan Sulawesi. Kami berharapa tidak ada problem terkait kualitas jaringan,” urai dia panjang lebar. Cahyadi menjelaskan, bila antisipasi ini ditunjukkan pula dengan mengaktifkan tujuh regional offices, di Medan, Palembang, Jakarta, Ban­dung, Semarang, Surabaya dan Malang. Gerai Smartfrem di pusat perbelanjaan se­perti di MOG akan tetap buka sekalipun pada momen Idul Fitri. Sementara itu, terkait kesiapan di puncak Lebaran, Smartfren diperkuat 800 staf yang dilengkapi dengan kendaraan operasional. Staf ini siap bergerak kapan saja bila diperlukan dalam mengatasi gangguan jaringan. “Perangkat dikerahkan untuk kesiapan jaringan meliputi 120 EMS (Equipment Management System) disemua regional offices. Kendali operasional penanganan jaringan, secara keseluruhan ditangani NOC (Network Operation Center) di Jakarta dan Surabaya,” tandasnya. (ley/aim)

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

MENINGKAT : Regional Head East Java Bali Lombok Smartfren, Muhammad Cahyadi (kanan) ketika presentasi jaringan pekan lalu di Hotel Aria Gajayana.

Coolpad Star Bidik Pemburu 4G MALANG - Coolpad turut menghiasi pasar gadget lokal beberapa waktu terakhir. Salah satunya seri Coolpad Star yang merupakan gadget di kelas menengah dan sudah mengusung koneksi 4G. Ponsel ini, sekitar sebulan terakhir mulai bisa didapati di Malang. Owner Shinta Cell, Setiawan mengatakan, awal bulan ini Coolpad hadir di pasar gadget lokal dengan tiga seri. Setelah seri premium Soar dan seri middle low Coolpad Sky, kini seri Star pun turut hadir dan laris di pasaran. “Masih terbatas di beberapa outlet. Padahal seri ini termasuk perangkat dengan spesifikasi yang tak pantas diremehkan, seperti koneksi jaringan terkini, long term evolution (LTE),” ujarnya. Menurut dia, koneksi 4G kini tengah menjadi primadona bagi setiap pabrikan ketika mengeluarkan gadget terbaru. Sebab, operator juga tengah berlomba memberikan koneksi tersebut pada masyarakat. “Ponsel 4G kini tengah laris. Apalagi ketika jaringan sudah masuk di Malang, prediksinya pasti semakin banyak yang berburu,” terang diri. Pria yang akrab disapa Iwan itu menyampaikan, koneksi 4G akan memberikan bantuan akses download dan lebih cepat ketimbang generasi 3G. Upload data bisa mencapai 50 Mbps, sementara untuk download maksimal mencapai 150 Mbps, tergantung

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

PENDATANG BARU: Coolpad Star menjadi salah satu varian baru di pasar gadget dengan sasaran middle up. akses area 4G-nya. Konektivitas yang ditawarkan di Coolpad Star F103 adalah 4G LTE, lalu Wifi , Wifi-Hotspot, Bluetooth 4.0, GPS, dan A-GPS. Smartphone

Apple Tanamkan Sensor Rahasia di Logo JAKARTA – Logo Apel tergigit menjadi ciri khas Apple selama ini. Nyatanya, logo Apple tersebut tak hanya lunik dan terlihat cantik, namun dalam waktu dekat juga akan memiliki sensor rahasia di dalamnya. Sebagaimana dilaporkan Gadget Show, Jumat (10/7), Apple diketahui telah mengajukan paten untuk membuat logo mereka memiliki fungsi tambahan di dalamnya. Fungsi-fungsi tersebut antara lain sensor rahasia termasuk konduktivitas kulit, monitor denyut jantung, bahkan pemindai sidik jari. Langkah Apple untuk membuat logo mereka ‘berguna’ diklaim merupakan bentuk usaha untuk membuat handset menjadi semakin ramping. Menjejalkan sensor rahasia logo akan mengoptimalkan penggunaan ruang. Sebelum Apple, HTC juga telah menam­ pilkan sensor sidik jari di bagian belakang beberapa handsetnya. Sayang, sensor tersebut dinilai tak seresponsif Touch ID yang dimiliki Apple. Sebagai informasi, Apple banyak melakukan pengajuan paten namun banyak dari paten tersebut yang tidak pernah diwujudkan. Jadi, belum diketahui pasti apakah rencana perusahaan Cupertino itu untuk menanamkan sensor rahasia di logo mereka akan menjadi kenyataan. (oke/aim)

ini memiliki ketebalan 6.9 mm dan semua performanya ditunjang baterai berkapasitas 2000 mAh. Menurutnya, ponsel ini menyasar pengguna middle

dengan memberikan bandrol Rp 2,99 juta. Smartphone ini hadir dengan layar 5 inci IPS beresolusi HD 1280 x 720 pixel. Diakuinya, ukuran 5 inci adalah ukuran terlaris

di pasaran karena ukuran ini adalah batas maksimal ukuran Smartphone yang bisa eksis di dalam kantong. Smartphone ini berbekal prosesor Quadcore berkecepatan 1.2 GHz, dengan chipset 64 bit Snapdragon 410 MSM8916. Dapur pacu perangkat mendapat sokongan RAM 1 GB untuk menunjang akses ke dalam aplikasi perangkat. Menurutnya, seri ini memiliki memori internal 8 GB dan masih bisa diekspansi via kartu microSD hingga 64 GB. “Storage dan memori eksternalnya menyesuaikan harga ponsel, agar pengguna tidak kecewa akan kemampuan hardware dan software perangkat. Memori bisa maksimal ketika menyimpan file seperti MP3 dan foto,” urai dia panjang lebar. Sistem operasinya adalah Android 4.4 Kitkat dengan antarmuka pengguna Cool UI 6.0 yang menyediakan fitur Dual Screen Multitasking. Dia memastikan bila OS terlaris ini akan menyuguhkan tampikan manis pada Coolpad Star. Smartphone Dual Micro SIM ini memiliki kamera belakang 8 Megapixel autofokus, lengkap dengan LED Flash dan sensor sony Exmor R. Sedangkan kamera depannya 5 Megapixel Fixed Focus. “Duet kameranya tidak akan mengecewakan. Apalagi kamera depan dengan lensa 5 MP maksimal ketika pengguna hobi selfie,” tambah Iwan. (ley/aim)

Terlambat Rilis Zenfone Zoom, Asus Hadirkan Zenfone Selfie JAKARTA – Produsen ponsel asal Taiwan, Asus, diungkapkan akan kembali melengkapi keluarga seri Zenfone dengan seri terbaru. Produsen dikabarkan telah menyiapkan smartphone seri terbaru yang akan dilabelkan dengan nama Zenfone Selfie untuk mengganti seri yang terlambat rilis. Seperti dilansir dari laman Softpedia, Asus diungkapkan akan mengganti seri produk Zenfone Zoom, dengan Zenfone Selfie yang kemungkinan akan dirilis lebih cepat pada tahun ini. Perusahaan juga diklaim sedang memasuki tahap proses manufaktur perangkat. Asus Zenfone Selfie diungkapkan akan hadir dengan du-

kungan dua kamera 13MP, yang diklaim akan sempurna untuk mengambil gambar dalam beragam modus. Spesifikasi tersebut juga diungkapkan sesuai dengan label yang dimiliki produk, se­ hingga memungkinkan aktivitas foto bisa berjalan baik. Untuk dapur pacunya, Zenfone Selfie diklaim akan hadir dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 615 Quad Core, mendukung pemrosesan sistem 64-bit. Selain itu juga, ada memori RAM dengan kapasitas 2 GB dan dukungan chip grafis dari Adreno 405. Pada bagian memori penyim-

panan, Zenfone mengandalkan kapasitas sebesar 16GB yang dapat diperluas dengan slot Micro SD mencapai 64GB. Seri baru ini juga, diungkapkan menggunakan dimensi layar 5,5 inci dengan panel LCD jenis IPS yang mendukung resolusi Full HD 1080p. Namun sayangnya, informasi mengenai harga dan wilayah pemasaran masih minim, meski diyakini Zenfone Selfie akan membawa sistem operasi Android 5.0.2 dan sistem antarmuka Zen UI baru. (oke/aim)

Gadget

Konsep iPhone 7 Gunakan Layar Lengkung JAKARTA - iPhone 6S atau bisa menjadi iPhone 7 tampaknya akan menjadi perangkat iPhone terbaru di 2015. Menariknya, meski belum diumumkan kahadirannya oleh Apple, muncul konsep desain ponsel iPhone 7. Konsep desain tersebut datang dari Abdouam, member DeviantArt. Meskipun Abdouam bukan merupakan penggemar iPhone, tetapi konsep desain yang diusulkannya cukup baik, sebab membawa beberapa fitur menarik. Handset tersebut didesain memiliki ukuran yang sama dengan iPhone 6 dan memilki layar lengkung, sehingga mudah dimasukkan ke dalam saku. Tak hanya itu, layar iPhone 7 juga dibuat melebar atau meluas ke bawah home button, sehingga seluruh ruang layar dapat digunakan dengan layar penuh untuk menonton video atau bermain game. Mengintip pada bagian belakang ponsel, terdapat material alumunium dan logo Apple berukuran besar di bagian bawahnya, sebagaimana dilansir Phones Review, Minggu (12/7). Handset ini juga dibekali dengan dual speaker dan port pengisian daya yang mendukung USB 3.0. Sayangnya konsep desain yang diusung Abdouam itu tak pasti menjadi desain generasi penerus iPhone 6. (oke/aim)

NET

smartphone

Google & BlackBerry Kerjasama Bikin Ponsel Super Aman JAKARTA - Dua perusahaan teknologi pencipta smartphone, BlackBerry dan Google, kini saling merangkul (kerjasama) untuk mensinergikan dua kekuatan pada platform masingmasing. BlackBerry dan Google akan menggabungkan sistem keamanan yang ada pada OS BES 12 miliki BlackBerry dengan fitur keamanan yang dimiliki Android 5.0 Lollipop. Hasilnya kedua perusahaan tersebut akan menciptakan ponsel Android dengan sistem keamanan super, yang akan menyasar pangsa pasar korporasi. Nantinya data-data pada ponsel itu akan dienkripsi serta akan dibatasi aksesnya untuk membagi informasi dari kalender, kontak, file, dan aplikasi. Perangkat itu pun nantinya akan dilindungi dari malware. Bahkan informasi pribadi penggunanya pun tidak dapat diakses oleh perusahaan. “Mulai sekarang perangkat Android akan memiliki fitur baru yang berfungsi untuk mengamankan data-data perusahan dan organisasi lebih baik dari sebelumnya. Hal itu berkat penyatuan teknologi sistem operasi BES 12 dan Android,” ucap BlackBerry seperti dikutip Phone Arena. BlackBerry juga mengatakan, perusahaan telah menetapkan tingkatan terbaru untuk sistem enkripsi berbasis hardware. Kedua perusahaan pun akan memastikan integrasi dengan layanan Google Play untuk keperluan bisnis, guna meningkatkan manjemen aplikasi. (oke/aim) REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: siti


SENIN, 13 JULi 2015

6

Luar Kota Serbu PPDB Tahap Dua SMK Pinggiran Kekurangan Siswa MALANG – Pasca pelaksanaan daftar ulang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), banyak SMK Negeri masih kekurangan siswa. SMK itu membuka PPDB tahap kedua yang diselenggarakan Sabtu (11/7) mulai 08.00 hingga 14.00 WIB. Berdasarkan data yang diakses Malang Post dari situs resmi PPDB, malang.siap-ppdb.com, kebanyakan pendaftar PPDB tahap dua SMK ini adalah siswa luar Kota Malang. Dari data, pendaftar di SMKN 12 Malang mencapai angka 173 siswa. Dari jumlah tersebut, sebanyak 142 merupakan siswa dari luar kota. Jika dihitung-hitung, prosentase siswa luar kota bahkan bisa mencapai angka 82 persen. Hal yang sama juga terjadi SMKN 10 Malang. Sebanyak 94 siswa luar kota memenuhi kursi PPDB tahap dua. Jumlah itu mengambil jatah 78 persen dari total pagu yang disediakan.

Sedangkan di SMKN 9 Malang sebanyak 89 siswa berminat mengisi kekosongan kursi di sekolah tersebut. Jumlah tersebut memakan sebanyak 63 persen dari jumlah kursi yang disediakan. Drs Gunawan Dwiyono SST MPd., Kepala SMKN 12 Malang mengakui hal tersebut. Ia menyatakan, selama ini, pendaftar siswa di sekolahnya banyak didominasi siswa luar kota. “Dari dulu, siswa di SMK kami paling banyak berasal dari kabupaten seperti Singosari dan bahkan Pasuruan. Hal itu maklum mengingat keberadaan sekolah kami yang berada di area perbatasan kota sebelah utara,” terangnya. Sebelum ada aturan pembatasan siswa luar kota, SMKN 12 Malang bisa menerima banyak siswa dari luar kota. Namun sekarang, mereka harus rela kekurangan siswa karena menolak siswa luar kota yang cukup mendominasi pendaftaran PPDB tahap pertama. Padahal sebelum ada kebijakan kuota 25 persen untuk siswa luar kota, SMKN 12 Malang bisa memenuhi pagu siswa dari PPDB

Nunung Nasikhah/ Malang Post

DAFTAR: Calon siswa dan orang tua meminta informasi kepada petugas di meja PPDB pada salah satu SMK Negeri.

tahap pertama. “Tahun lalu, di tahap pertama saja kuota sudah bisa terpenuhi. Dulu kan masih belum ada pembatasan kuota siswa luar negeri sebanyak 25 persen. Jadi siswa yang kita terima 70 persen dari luar kota,” imbuhnya. Untungnya, Gunawan telah mem-

prediksi dampak dari penetapan kuota tersebut sehingga ia melakukan strategi khusus agar tidak kekurangan siswa. Ketika PPDB tahap pertama diselenggarakan, Gunawan berusaha memberikan pengertian kepada para pendaftar luar kota tentang pembatasan kuota

tersebut dan mengarahkan mereka untuk mendaftarkan diri ditahap dua jika tidak bisa diterima di tahap pertama. ”Agar tidak banyak yang komplain bilamana ada siswa dari Kota Malang yang diterima padahal nilainya lebih rendah. Saya men-

garahkan, kalau memang tidak diterima ditahap pertama bisa daftar ditahap kedua, karena tahap kedua tidak ada penentuan batas kuota,” ujarnya. Berkat strategi tersebut, akhirnya sejumlah 260 siswa kembali mendaftar di SMKN 12 Malang. ”Jadi kami tidak kuatir akan kekurangan siswa,” tegasnya. Hal serupa juga terjadi di SMKN 8 Malang. Menurut keterangan Kanjuruan Rachmat Hartono SPd, Ketua PPDB SMKN 8 Malang, sampai tahap pertama, sekolahnya hanya mampu memenuhi 297 kursi. Kursi yang kosong pada sekolah tersebut masih 98. Padahal, dulu sebelum ada kebijakan kuota itu, SMKN 8 Malang hanya kekurangan 6 siswa saja di PPDB tahap pertama. ”Kebanyakan siswa kami ya dari kabupaten. Kalau harus bersaing dengan sekolah kota lain ya kami kalah. Maka dari itu peminat terbanyak ya dari luar kota. Karena yang dari dalam kota lebih memilih sekolah yang lain yang dinilai lebih baik,” urainya. (nas/feb)

mendikbud

Hindari DO, Wisudawan Membludak

Upacara Jangan Sampai Dihapus

Ipunk Purwanto Malang Post

MEGAH: Beberapa mahasiswa melintas di depan gedung megah UIN Maliki. Mahasiswa semester akhir banyak mendaftar wisuda tahap kedua tahun ini.

UIN Maliki MALANG – Penyelenggaraan wisuda di UIN Maulana Malik Ibrahim dilaksanakan dalam tiga periode yakni April, Agustus, dan Desember. Khusus periode kedua yang digelar Agustus mendatang, peserta wisuda di UIN Maliki diperkirakan akan sangat membludak dibanding biasanya. Kepala Biro Akademik UIN Maulana Malik Ibrahim, Drs. H. Heru Ach. Achadi, M.Si. menyatakan, tak seperti biasanya, jumlah pendaftar wisuda periode ini sangatlah banyak. Bahkan, jika biasanya, wisuda satu periode hanya diikuti 1200-an mahasiswa saja. ”Nah di periode 2 ini sudah ada 1429 yang daftar

wisuda. Jumlah itu terbanyak sepanjang sejarah di UIN,” ungkapnya. Jumlah tersebut bisa saja bertambah karena pendaftaran masih dibuka dan wisuda masih akan diselenggarakan bulan Agustus mendatang. ”Bisa dipastikan pelaksanaan wisuda kali ini akan sangat membludak. Bahkan kami telah menyiapkan tenda di luar gedung untuk para orang tua. Dipastikan akan meluber hingga luar gedung,” tandasnya. Heru menyatakan, kuota gedung Student Center (SC) UIN hanya mampu menampung 3500 orang saja. Jika semua wisudawan membawa dua orang tua saja, maka paling tidak ada 1200 mahasiswa yang diwisuda.

”Jumlah itu maksimal. Kalau satu anak bawa dua orang tua maka bisa dikalikan tiga saja. Ya harusnya maksimal 1200 wisudawan saja yang muat di SC,” tuturnya. Banyaknya pendaftar wisuda itu menurut Heru disebabkan oleh dua hal. Pertama, banyaknya mahasiswa angkatan 2008 yang berada di masa kritis karena sudah menempuh 14 semester. ”Tahun ini kan tahun terakhir bagi aangkatan ke 2008. Kalau tahun ini mereka nggak wisuda ya mereka di DO (drop out, red),” ujarnya. Selain itu, mereka jaga-jaga mengikuti tes penjaringan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang biasanya berlangsung akhir tahun. Sehingga dengan demikian banyak mahasiswa

yang mempercepat kelulusan agar bisa ikut dalam tes tersebut. ”Ini sebentar lagi kan ada tes PNS. Jadi banyak yang pengen cepet lulus dan dapat ijazah agar bisa daftar PNS,” imbuhnya. Membludaknya wisudawan ini merupakan hal baru yang terjadi di UIN Maliki Malang dan akan menjadi salah satu bahan evaluasi. Selama ini, UIN Maliki menyelenggarakan wisuda dengan sistem semi kuota. Semi kuota ini dilakukan dengan membuat plot pelaksanaan wisuda secara periodik. Kekurangan sistem ini, pihak kampus tidak bisa menolak pendaftar wisuda sampai waktu yang telah ditentukan. ”Jadi sebelum Agustus ya

kita terima terus meski telah melebihi kuota gedung,” ungkapnya. Berbeda lagi dengan sistem full kuota dengan berpatok pada jumlah pendaftar wisuda saat itu. Sistem ini menyelenggarakan wisuda berdasarkan jumlah pendaftar yang ditentukan misalkan 1000 mahasiswa. ”Jika pendaftar wisuda sudah mencapai 1000 orang, maka ya langsung diselenggarakan wisuda dalam waktu dekat. Meski jaraknya cuma sebentar ya tetap harus diselenggarakan,” katanya. Berdasarkan pembludakan ini, UIN Maliki akan menilai apakah akanm tetap menggunakan sistem semi kuota atau full kuota di tahun mendatang. (nas/feb)

JAKARTA - Semua pelajar Indonesia pasti pernah merasakan kegiatan upacara bendera setiap Senin pagi di sekolah. Bagi sebagian siswa, kegiatan ini terasa membosankan. Tetapi, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan melarang sekolah menghapus upacara bendera. Selain upacara bendera, kata Anies, kegiatan belajar mengajar di sekolah harus dimulai dengan membaca doa dan menyanyikan Indonesia Raya. Sedangkan sebelum mengakhiri hari dengan membaca doa, para siswa diajak menyanyikan lagu daerah, lagu wajib ataupun lagu patriot. "Hal terpenting di sini adalah menjadikan kegiatan tersebut sebagai bagian dari kebiasaan. Bahkan fasenya begini; diajarkan, dibiasakan, didisiplinkan, sehingga dia menjadi kebiasaan dan bisa menjadi kebudayaan. Nah kita sekarang sedang mulai mengajarkan dan membiasakannya," ujar Anies, di Kemendikbud, belum lama ini. Anies juga menegaskan, para guru di sekolah harus bisa membiasakan salam, senyum dan sapa. Dari hal sederhana, para siswa pun akan terbiasa melakukannya. "Jangan sampai ketika siswa ditanya, 'Mau ke mana?', dia malah menjawab, 'Ngapain tanya-tanya!'" imbuhnya. Aktivitas lain yang juga ingin dibiasakan Anies adalah meluangkan waktu selama 15 menit untuk membaca sebelum memulai kegiatan belajar mengajar. Bahkan, kata Anies, siswa bisa membawa sendiri buku yang mereka inginkan, asalkan buku tersebut layak untuk dibaca. "Nah pengalaman dari banyak studi, anak-anak yang dibiasakan membaca akan terbiasa untuk mencintai bacaan," tuturnya. (oke/feb)

net

JANGAN DIHAPUS: Siswa SD ketika mengikuti upacara bendera setiap Senin.

Museum Zoologi Frater M Vianney

Terima Titipan Hewan, Dikunjungi Ribuan Siswa MALANG - Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menyebarkan ilmu pengetahuan kepada kalayak luas. Seluruh ilmu akan berguna jika disebarluaskan, terlebih untuk kemajuan pendidikan. Museum Zoologi Frater M Vianney di Desa Karangwidoro Malang ini merupakan salah satu wujud ilmu pengetahuan yang diabadikan dalam karya nyata. Museum itu tidak jauh dari Candi Badut. Sony Suharsono, Sekertaris Yayasan Mardi Wiyata, yayasan pendiri Museum Zoologi Frater M. Vianney mengungkapkan, ilmu pengetahuan selayaknya dapat diabadikan dalam sebuah karya yang dapat dengan mudah diakses oleh semua orang. Pembangunan sebuah museum adalah salah satu cara meny-

alurkan ilmu. “Kami mengemban tugas untuk mengembangkan pendidikan Humaniora yaitu keseimbangan intelektual dan spiritual yang menjadi komitmen kami sejak dulu,” tegas Sony. Yayasan Mardi Wiyata juga turut membantu anak-anak kurang mampu diseluruh Indonesia untuk dapat bersekolah dengan cara subsidi silang. “Yayasan ini merupakan bentuk pendidikan formal TK – SMA yang ada di Malang, Kediri, Surabaya, Palembang, Maumere, Sumba dan Nunukan (Kalimantan Utara),” ungkap Sony saat ditemui di kantor Yayasan Mardi Wiyata, Sabtu (11/7). Salah satu bukti penghormatan Yayasan Mardi Wiyata, bagi ilmu pengetahuan tersebut adalah Museum Zoologi Frater M. Vianney.

Dengan semboyan “Scienta ad Laborem” museum ini lahir dari keprihatinan dan kecintaan yang mendalam akan ilmu pengetahuan yang penuh makna. Museum ini terbilang unik dan langka karena didalamnya terkumpul aneka jenis ular asal Indonesia dan Kenya (Afrika Timur). Selain itu, juga dikoleksi (ragam) cangkang kerang, siput-siput laut dan siput darat yang ditemukan di perairan berbagai daerah (Kepulauan) Indonesia dan Afrika. Kebanyakan koleksi museum Zoologi Frater M. Vianney telah diklasifikasikan menurut; family, genus dan species nya yang sangat pas dijadikan media pembelajaran anak-anak. Ratusan spesimen konkologi (cabang zoologi yang mempelajari kerang-kerangan darat

dan laut) serta herpetologi (cabang zoologi yang mempelajari reptil) dalam keadaan sudah terklasifikasi. Museum Vianney saat ini telah bekerjasama dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Timur dan menerima titipan hewan untuk dirawat. Setiap tahun Museum Zoologi Frater Vianney ini dikunjungi ribuan pelajar dari tingkat TK hingga perguruan tinggi. Pengunjung bahkan dapat mengajak anak-anak bermain-main dengan ular, tentunya ular yang tidak berbisa. Biasanya bulan libur atau awal tahun ajaran baru, pengunjung museum mulai padat pengunjung hanya saja, masih terbilang sedikit karena belum banyak yang mengenal keberadaan museum ini. (mg9/feb)

mg9/Malang Post

BERKUNJUNG: Salah satu pengunjung menyaksikan koleksi Museum Zoologi Frater M Vianney. REDAKTUR: febri, LAYOUTER: hary


SENIN, 13 JULi 2015

Muttaqin Tak Akan Miskin

Setetes Embun Dalam beberapa hari mendatang kita harus ditinggalkan bulan Ramadan. Tentu saja sedih karena tidak tahu apakah masih punya kesempatan untuk ketemu dengan bulan yang penuh dengan kebaikan itu tahun depan. Apakah usia kita bisa sampai Ramadan tahun depan. Itu pertanyaan yang tidak bisa kita jawab, karena hak mutlak Allah. Alangkah baiknya di sisa Ramadan ini diisi dengan amalan yang memberi nilai lebih bagi ibadah puasa. Kita jaga dengan sungguh-sungguh agar puasa kita tidak sekadar tidak batal, tapi dengan meningkatkan menjad puasa - yang menurut Imam Ghazali - khusus dan khususul khusus. Kelompok ini menjadikan puasa sebagai sesuatu yang menggembirakan hati, meskipun kalau pakai rasio tidak mungkin, mana ada perut lapar

dan haus bisa gembira. Tapi bagi orang yang menggunakan hatinya, selain fisiknya, untuk berpuasa, ibadah itu amat menyenangkan karena ada banyak kebaikan untuk kehidupannya di dunia dan akhirat. Sesuatu yang menyenangkan cenderung untuk diulangi bahkan dimiliki jangan sampai hilang. Puasa yang menyenangkan jangan hanya dilakukan satu kali, dua kali tapi berulang-ulang bahkan sampai di luar Ramadan. Yang wajib ada di Ramadan sedangkan di luar itu banyak puasa sunah yang dicontohkan Rasulullah SAW. Sesungguhnya sunnah itu bukan sekadar hukum “dikerjakan dapat pahala, tidak dikerjakan tidak apa-apa” tapi lebih dari itu sunnah adalah lambang ketaatan kepada Rasulullah, orang yang selalu

Oleh: H

Husnun N Djuraid

Wartawan Senior Malang Post

kita bacakan salawat atasnya baik dalam salat maupun di luar salat. Ketaatan kepada Rasulullah akan membawa dampak yang lebih besar berupa kecintaan Allah. Kalau kita mencintai Allah, maka ikutilah rasulnya niscaya Allah akan menicntai dan mengampuni dosa-dosa. Ibadah lain yang selama Ramadan rajin dikerjakan, juga harus tetap dilaksanakan di luar Ramadan sebagai wujud dari prestasi puasa menjadi muttaqin. Orang bertaqwa, seperti ternukil dalam Adz dzariyat 15 dan seterusnya adalah orang yang sedikit tidur pada malam hari, banyak beristighfar pada waktu sakhur dan dalam hartanya ada hak bagi orang yang meminta maupun tidak meminta. Kebiasaan tarawih selama Ramadan harus dilanjutkan di luar Ramadan

dengan istilah lain yaitu salat tahajud yang dilakukan di 1/3 akhir malam. Orang bertakwa memanfaatkan sebagian waktu malamnya untuk lebih mendekatkan diri pada Allah. Bukan hanya untuk qiyamullail, tapi juga untuk banyak beristighfar, bertaubat mohon ampun pada Allah. Seperti yang dicontohkan Rasulullah, beliau bertaubat dengan membaca istighfar seratus kali dalam sehari. Logikanya, kita yang masih banyak dosa ini harus lebih banyak beristighfar. Karena, istihghfar bukan hanya untuk bertaubat tapi juga untuk kemudahan hidup. Melalui banyak istighfar, Allah akan memudahkan urusan, menghindarkan dari kesusahan dan memberi rezeki dari jalan yang tidak terduga. Muttaqin adalah orang yang optimis menatap

Jadi Muallaf, Rajin Salat Dhuha

IST/MALANG POST

KENANGAN: Stefanus Janjam beserta Astiananda Nilawati Putri (istri) foto bersama adiknya dr Oei Stefani Yuanita Widodo DTM7H, PhDc (TM) dan ibunya Lilik Tri S.

MALANG- Berpindah agama tidak pernah disesali oleh Stefanus Janjami. Sebaliknya, anggota Satlantas ini mengaku bersyukur. Lantaran dengan memeluk Islam dia bisa bersatu dengan Astiananda Nilawati Putri. “Orang tua istri saya menentang habis hubungan kami. Dia betul-betul tidak setuju kala itu,’’ katanya. Janjam begitu Stefanus Janjam akrab dipanggil mengatakan, dia dan Putri, istrinya berpacaran selama tujuh tahun. Seperti pasangan muda lainnya, pertama berpacaran mereka tidak keberatan dengan keyakinan masing-masing. Satu sama lain saling memahami, bahkan saling mendukung kegiatan agama masing-masing. “Saat Natalan, dia mensupport saya untuk ke gereja, begitu juga saat salat saya selalu mengingatkannya untuk salat,’’ ujarnya. Tapi saling support itu tidak didukung oleh orang tua Putri, yang tahu jika Janjam memiliki keyakinan berbeda. Sekalipun menentang hubungan itu tidak diperlihatkan secara langsung, tapi Janjam cukup merasa. “Mertua sempat berkata tidak akan menyetujui Putri menikah dengan saya, karena keyakinan kami berbeda,’’ urainya. Janjam pun mengaku sempat berpisah dengan Putri, karena pertentangan itu. “Awalnya memang cuek, dan tadin-

ya saya beranggapan bisa menikahi Putri dengan menikah kantor. Tapi ternyata saya salah, kantor juga tidak mengizinkan saya menikah dengan wanita dengan keyakinan lain,’’ katanya, yang mengatakan itu menjadi salah satu pertimbangan lain yang membuat dirinya memutuskan untuk menjadi muallaf. Tapi begitu, saat menjadi muallaf, bukan berarti kemudian mertuanya setuju. Ada beberapa syarat lain yang wajib dilakukan oleh Janjam. Yaitu bisa salat dan mengaji. “Kalau salat bisa, tapi mengaji waktu itu sama sekali tidak bisa. Saya belajar dan terus belajar. Akhirnya mertua setuju,’’ tuturnya bangga. Dua tahun memeluk Islam, Janjam mengaku banyak perubahan pada dirinya. Selain rasa nyaman, Janjam juga tidak pernah mendapatkan masalah yang besar. Itu karena, Janjam selalu berdoa dan berdoa. Salat yang dijalankan, tidak melulu salat fardu, tapi juga salat sunnah. Menurutnya, salat sunnah merupakan penopang pahala salat fardhu. “Salat sunnah ini banyak macamnya. Contohnya saat bingung memilih kita salat istikharah, meminta rizki, kita bisa melakukan salat dhuha,’’ katanya, yang mengatakan untuk salat Dhuha hampir setiap hari dikerjakan. “Dari rumah sudah dalam keadaan suci. Sampai kantor,

dilanjut dengan salat Dhuha. Ini saya lakukan setiap hari. Alhamdulillah, dengan salat yang selalu saya kerjakan ini, menenangkan batin saya. Salat menjadi jawaban apa yang kita minta,’’ katanya. Ketekukannya menjalankan salat sunnah ditularkan kepada adiknya dr Oei Stefani Yuanita Widodo DTM7H, PhDc (TM) dan ibunya Lilik Tri S. Bahkan, saat di rumah, Janjam pun selalu mengingatkan. “Saya terus bersyukur, karena keluarga kami betul-betul mendapat hidayah. Adik saya bersama suaminya sudah menunaikan ibadah umroh, begitu juga ibu saya,’’ paparnya. Sebagai anak laki-laki, Janjam pun memiliki keinginan kuat. Yaitu ke tanah suci bersama-sama keluarganya. “Kepingin lha, satu keluarga kita berdoa bersama-sama di depan Ka’bah. Doakan ya kesampaian,’’ katanya. Dia juga mengatakan, adiknya dr Oei Stefani Yuanita Widodo banyak mendapatkan berkah setelah memeluk Islam. Selain bisa bersatu dengan suaminya, dia juga banyak mendapat kemudahan. Bahkan sekarang sang adik sedang belajar menempuh S2 di Thailand. “Alhamdulillah, itu yang terus kami panjatkan sebagai wujud syukur kami kepada Allah SWT,’’ tandasnya. (ira ravika/habis)

Kajian Kitab Ta’lim Muta’alim Karya Syekh Burhanuddin Az zanurji

Pelajar Jangan Mengharapkan Harta Orang Lain Pelajar atau orang yang menuntut ilmu harus menyatakan syukurnya dengan lisan, hati, badan dan juga hartanya. Mengetahui/menyadari bahwa kefahaman, ilmu dan taufik itu semuanya datang dari hadirat Allah Swt. Memohon hidayahnya dengan berdo’a dan meronta, karena hanya Dialah yang memberikan hidayah kepada siapa saja yang memohon. Akhlul Haq yaitu Ahli Sunah Wal Jama’ah selalu mencari kebenaran dari Allah yang maha benar, petunjuk, penerang yang memelihara, Maka Allah pun menganugrahi mereka hidayah dan membimbing dari jalan yang sesat. Lain halnya dengan ahli sesat, dimana ia membanggakan pendapat dan akal sendiri, mereka mencari kebenaran berdasar akal semata, yaitu suatu makhluk yang lemah. Merekapun lemah dan terhalangi dari kebenaran, serta sesat yang menyesatkan, kerena akal itu tak ubahnya

BAHTSUL MASAIL TANYA: Saya telah mendaftar haji dengan menyetor dana BPIH sebanyak Rp 25 juta untuk mendapatkan nomor porsi, dan insyaAllah porsi saya tahun 2028 nanti. Yang ingin saya tanyakan apakah uang pendaftaran sebanyak Rp 25 juta tersebut harus diikutkan dalam penghitungan zakat mal setiap tahunnya ? Mengingat keberangkatan hajinya masih 13 tahun lagi. Sriutami, Malang

7

seperti pandangan mata yang tidak mampu mencari segala yang ada secara menyeluruh. Rasulullah Saw bersabda: “Barangsiapa mengetahui dirinya sendiri, maka dia mengetahui Tuhannya. “Artinya, siapa tahu kelemahan dirinya, maka akan tahulah kebesaran kekuasaan Allah. Karena orang itu jangan berpegang dengan diri dan akal sendiri, tapi haruslah bertawakal kepada Allah, dan kepadaNya pula ia mencari kebenaran. Barang siapa bertawakal kepada Allah, maka akan dicukupinya dan di bimbing ke jalan yang lurus. Orang kaya jangan kikir, dan hendaklah mohon perlindungan kepada Allah agar tidak kikir. Nabi saw bersabda: “Manakah penyakit yang lebih keras daripada kikir? Bapaknya Syaikhul Imam Agung Syamsul Aimmah Al-Halwaniy adalah seorang fakir penjual kue halwak. Bapak ini menghadiahkan beberapa biji tersebut kepada fuqaha, dan ka-

tanya: “Kumohon tuan mendo’akan putraku.” Demikianlah, sehingga atas berkah dermawan, I’tikad baik, suka rela dan merontanya itu, sang putra mendapat kesuksesan cita-citanya. Dengan harta yang dimiliki, hendaklah suka membeli

kitab dan mengaji menulis jika diperlukan. Demikian itu akan lebih memudahkan belajar dan bertafaqquh. Muhammad Ibnul Hasan adalah seorang yang hartawan besar yang mempunyai 300 orang pegawai yang mengurusi kekayaannya, toh suka membelanjakan sekalian kekayaannya demi ilmu, sehingga pakaiannya sendiripun tiada yang bagus. Dalam pada itu, Abu Yusuf menghaturkan sepotong pakaian yang masih bagus untuknya, namun tidak berkenan menerimanya dan malah ujarnya: Untukmulah harta dunia, dan untukku harta akherat saja. “Yang demikian itu sekalipun menerima hadiah sendiri hukumnya sunnah, barangkali memandangnya dapat mencemarkan dirinya. Dalam hal ini Rasulullah saw bersabda: “Orang yang mencemarkan dirinya sendiri, tidaklah termasuk ke dalam golongan kaum muslimin.”

Suatu hikayat, bahwa fakrul Islam Al-Arsyabandiy makan kulit-kulit semangka yang dibuang orang, dimana ia kumpulkan sendiri dari tempattempat yang sepi. Pada suatu ketika ada seorang jariyah yang mengetahuinya, lalu melaporkan hal itu kepada tuannya. Maka setelah disediakan jamuan makan, Fakhrul Islampun dimohon kehadirannya. Namun demi menjaga dirinya agar tidak tercemar, beliau tidak berkenan menghadiri jamuan tersebut. Demikianlah, sehingga para pelajar jangan sampai tama’ mengharapkan harta orang lain. Ia hendaknya memiliki Himmah yang luhur. Nabi saw bersabda : “Hindarilah tama’ karena dengan tama’ berarti kemiskinan telah menjadi”. Tapi tuan juga jangan kikir, sukalah membelanjakan hartanya untuk keperluan diri sendiri dan kepentingan orang lain. (edisi besok tentang Pelaksanaan Pelajaran Keterampilan)

masa depan karena dia tahu tidak ada kesulitan dan kemiskinan. Dia yakin, muttaqin tidak akan miskin. Dalam sisa Ramadan ini ada baiknya menjalankan semua rangkaian ibadah dengan gembira, jangan jadikan ibadah sebagai beban, karena kalau sudah selesai berat untuk mengulang lagi. Puasa Ramadan memang wajib, tapi setelah ini masih banyak puasa sunah. Di luar Ramadan tidak ada lagi tarawih tapi diganti tahajud atau qiyamullail. Zakat wajib hanya setahun sekali, tapi masih ada infaq dan sedekah yang bisa dilakukan setiap saat. Rangkaian ibadah itu selama Ramadan kita laksanakan dengan senang, tidak dianggap sebagai beban, maka di luar Ramadan akan lebih mudah menjalankan lagi. (*)

fikih puasa Oleh :

Gus H. Ahmad Shamthon Pengurus Lembaga Bahtsul Masail NU Kota Malang

Lailatul Qadar atau Bakti Orangtua TANYA: Setiap kali melihat orang-orang berangkat salat witir sepuluh hari terakhir Bulan Ramadan di masjid-masjid utamanya masjid Jami’ saya hanya bisa termangu, sudah beberapa bulan ini saya harus menunggui ibu yang terbaring sakit dan menemaninya salat berjamaah lima waktu. Apakah salat Witir berjamaah ini yang dimaksud dengan salat Lailatul Qodar? Apakah keutamaan berjamaah di masjid selama Ramadan ini? Masih bisakah saya mendapatkan Lailatul Qadar dengan salat di rumah? Masfufah Hamid, Tunggul Wulung JAWAB : Seperti diketahui, Lailatul Qadar adalah malam yang lebih baik dari 1000 bulan, beramal di hari itu sama halnya beramal selama 1000 bulan. Pada malam itu pula Allah berkenan menurunkan ampunan bagi mereka yang mendapatkan Lailatul Qadar. Rasulullah bersabda: ”Barangsiapa yang menghidupkan malam Lailatul Qadar karena mengimani dan bermohon Ridlo Allah, Allah akan mengampunkan segala dosa-dosanya yang terdahulu.” HR. Bukhori Praktek menghidupkan malam ini bisa dengan bentuk apapun yang bernilai ibadah. Apa yang anda lakukan dengan menunggu ibu yang sakit dan menemani salat berjamaah termasuk ikhtiyar mendapatkan Lailatul Qadar. Berbakti kepada orangtua adalah wajib, sementara ke Masjid untuk Iktikaf hukumnya sunnah. Dalam kaidah fikih dinyatakan bahwa kewajiban tidak dapat digugurkan dengan kesunnahan. Karenanya jangan tinggalkan ibu anda hanya demi menuruti nafsu, meski nafsu itu mengajak ke masjid. Berjamaah di Masjid memang utama, terlebih Rasulullah menyatakan: ”Barangsiapa yang beriktikaf karena keimanan dan karena ingin mendapatkan ridla Allah, dia akan diampuni segala dosa-dosanya yang terdahulu.” HR. Dailamy Namun bagi perempuan berdiam di rumah dengan memperbanyak amalan dzikir, shalawat Nabi dan membaca Alquran lebih utama baginya. Rasulullah bersabda: “Barangsiapa pada hari terjadinya Lailatul Qadar menjalankan salat Isya dan Subuh secara berjamaah maka dia benar-benar telah mendapatkan bagian dari Lailatul Qadar itu secara sempurna.” HR. Khatib. Dalam Riwayat Imam Muslim dinyatakan pahala menghidupkan Lailatul Qadar dengan ibadah ini adalah pengampunan atas segala dosanya yang terdahulu. Dengan demikian mereka yang telah berjamaah isya dan subuh pada saat terjadinya Lailatul Qadar dia telah mendapat bagian dari ampunan Allah itu. Tidak hadir ke masjid juga tidak mencegah seseorang untuk mendapatkan Lailatul Qadar bahkan meninggalkan bakti kepada ibulah yang mencegah seseorang mendapatkannya, karena Rasulullah juga bersabda : “Allah memandangi orang-orang yang beriman dari ummat Muhammad pada malam Lailatul Qadar kemudian mengampuni dan merahmati mereka kecuali empat orang yaitu: peminum minuman keras, orang yang durhaka tidak berbakti orang tua, pendengki dan orang yang memutus tali persaudaraan. Karenanya teruslah bahagiakan orang tua anda dan raih Lailatul Qadar bersama ibu di Rumah. Wallahu a’lam. Referensi: Isy’af ahlul iman 149-161. (*)

Apakah Uang Pendaftaran Haji Terkena Wajib Zakat? JAWAB: Ibadah haji merupakan salah satu rukun Islam yang kelima yang diwajibkan bagi orang yang sudah mampu. Namun pada saat seorang muslim yang dirasa sudah memenuhi persyaratannya ternyata terkendala oleh antrean yang begitu panjang untuk bisa berangkat haji. Bahkan antrean itu bisa sampai berpuluh-puluh tahun lamanya.

Untuk mendapatkan nomer antrean atau porsi maka seseorang yang berniat melaksanakan ibadah haji harus menyetor dulu sebesar dua puluh lima juta rupiah. Dan ketika akan berangkat haji maka tinggal menambah kekurangannya. Setoran tersebut tidak bisa diambil sewaktu-waktu atau ditarik kembali kecuali yang bersangkutan meninggal dunia atau tidak bisa berangkat kar-

ena alasan kesehatan atau alasan lainnya yang sah. Penjelasan di atas mengandaikan bahwa dana setoran haji menjadi tidak dimiliki oleh pemiliknya dengan kepemilikan yang sempurna. Sebab, dana tersebut tidak bisa ditarik atau diambil sewaktu-waktu kecuali meninggalkan dunia atau orang yang bersangkutan tidak jadi menunaikan ibadah haji karena alasan kesehatan.

Padahal salah satu persyaratan harta yang wajib dizakati adalah harta yang dimiliki dengan kepemilikan yang sempurna. Disamping itu adalah yang terkait soal nishabnya. Nishab uang disamakan dengan nishabnya emas yaitu delapan puluh lima gram. Dengan kata lain, jika harga emas sekarang harganya Rp 550.000 per gram, maka nishab uang itu sekitar Rp 46.750.000. Jum-

lah nishab ini dihitung dari 550.000 X 85 hasilnya adalah 46.750.000. “Zakat adalah wajib atas orang merdeka yang muslim, baligh dan berakal ketika ia memiliki harta dengan kepemilikan yang sempurna yang sudah sampai nishabnya dan telah mencapai haul” (Abdul Ghani al-Ghunaimi ad-Dimasqi, al-Lubab fi Syarh al-Kitab, Bairut-Dar al-Kitab

al-‘Arabi, tt, juz, 1, h. 98). Dari penjelasan ini maka jawaban pertanyaan tersebut adalah dana setoran awal BPIH sejumlah dua puluh lima juta tidak wajib dizakati karena dana tersebut begitu disetorkan tidak bisa lagi dimiliki secara sempurna. Sehingga dana sebesar Rp 25 juta tersebut tidak bisa diikutkan dalam perhitungan zakat mal setiap tahun. (nu/udi) REDAKTUR: Mahmudi, LAYOUTER: gga


senin, 13 juli 2015

8

Fans Are Always

Support You…

IDOL Grup dan fans tak bisa dipisahkan, mereka saling menyayangi..karena grup Idol tumbuh dan besar dari nol hingga memiliki ribuan fans… Yup.. Idol Grup emang gak ada matinya.. Kenapa? Tentu saja karena idol group bukan sekadar sekelompok gadis yang menyanyi dan menari, tetapi adalah wadah untuk yang ingin menjadi idola. Mereka berkumpul bukan untuk sekadar latihan vokal dan dance saja lho, guys, tapi mereka juga belajar dalam pengetahuan entertaint, menyanyi, menari, akting, dan sebagainya. Bakat tersebut akan dilatih dan dikembangkan sedemikian rupa agar mereka bisa lebih percaya diri dalam dunia hiburan. Tentunya mereka akan tampil menari dan menyanyi, tapi dalam waktu yang sama mereka dipromosikan oleh pihak managemen agar kelak mereka bisa berdiri sendiri, seperti bersolo karir atau sebagainya. Bila mereka dianggap sudah mampu, mereka akan lulus dari grup tersebut. Maka dari itu, idol group selalu ada berita baru dan tidak pernah bosan dibicarakan, seperti salah satu anggota yang sudah membintangi salah satu sinema, anggota yang lulus, hingga mantan anggota yang sukses bersolo karir. Selain itu, yang menarik dari idol group ini tidak hanya pada sistem yang mereka buat, namun juga pada fans mereka. Fans yang sebagian besar kaum Adam ini tidak mainmain dalam mendukung idolanya, mereka menganggap idola mereka adalah teman dekat mereka juga, itu juga karena idol group tersebut selalu membuka acara yang hampir setiap hari selalu ada dan secara tidak langsung membuat mereka merasa dekat dengan idola mereka. “Aku sayang kok sama fans-fans, karena perjuangannya melebihi orang pacaran…hahaha” tulis Tata JKT48 di akun Tweeternya. Emang sih Sobat, Idol Grup tak akan bisa hebat tanpa fans. Seperti salah satu fans idol group tersebut adalah Greggy Gianini, siswa kelas XI-RPL SMK Nasional Malang,

yang berpendapat bahwa idol group adalah sekumpulan gadis yang ingin menjadi idola melalui kemampuan mereka. “Sebaiknya mereka bisa lebih dekat dengan fansnya yang jauh dari ibukota, dan acaraacara mereka tidak terlalu padat agar tidak kecapekan,” ujar Greggy sebagai salah satu contoh fans yang sangat perhatian kepada idolanya. Suka dan duka sebagai fans pasti selalu terasa. “Suka dari seorang fans bagi saya adalah mendapat teman atau kerabat baru. Dukanya adalah masalah biaya yang diperlukan sangat banyak buat mendukung idola tersebut,” ujar cowok yang hobi ngegame tersebut. Lalu, bagaimana dengan yang ada di Indonesia. Idol group yang masih terdengar baru di Indonesia memiliki gaya yang lebih fresh dan konsep yang menarik, semua dilatih untuk menjadi pelaku seni, seperti penyanyi, dancer, atau aktris yang siap bersinar dan membawa dampak positif untuk para cewek yang ingin mengasah talent untuk mengembangkan sayap karirnya. Begitu pendapat dari Muhammad Rifki Fadillah, yang baru saja lulus dari SMA 1 Margahayu Bandung. Dengan banyaknya teman sesama fans, cowok kelahiran Bogor ini merasa senang menjadi fans idol group tersebut karena bisa mendukung idolanya melalui projectproject, seperti meng-cover lagu idol group tersebut atau merayakan ulang tahun salah satu anggota idol group yang dibuat bersama teman-teman fans yang lain untuk membuat idolanya senang. Kita boleh kok, guys, memiliki idola yang sangat kita kagumi, asalkan kita juga harus tahu kalau idola itu membawa dampak positif pada diri kita dan kalau bisa yang mendekatkan diri kita ke Tuhan dan tidak pernah lupa pada jasa yang telah orangtua berikan kepada kita. (*/oci)

TEKS: tata / sman 8 malang MODEL: firli candra dan gebry alan FOTOGRAFER: TRIA ADHA / MALANG POST

Ninda Widyanti / SMP NEGRI 4 MALANG

Onne Octavia / SMAN 1 TUREN

Harus Menginspirasi

Pertukaran Budaya

“Idol group itu baik sih selama nggak ngelakuin yang aneh-aneh, seperti model pakaian yang terbuka dan tarian yang erotis. Kan idol group bisa buat inspirasi juga,” (*/oci)

“Idol group itu kan rata-rata dari Jepang, nah kita bisa mengerti kebudayaan di Jepang, sekaligus idol group yang ada di Indonesia bisa memperkenalkan budaya kita ke Jepang,” (*/oci)

M-Teens Inf Diantara kita pasti punya idola dan kita memang seharusnya punya idola, kenapa? Karena dengan adanya idola, kita bisa mempunyai motivasi lebih besar untuk menjadi diri yang lebih baik dari sebelumnya. Kalau masih bingung mau mencari idola, nggak usah jauh-jauh kok, orangtua bisa kamu jadikan sebagai idola kamu karena bisa memberi dorongan secara langsung ke kamu menjadi pribadi yang lebih baik.(*/oci) FOLLOW

US

@Mteens_MP REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: siti


SENIN, 13 JULi 2015

9

Yusril Beberkan Keganjilan Putusan PTTUN Tentang Golkar

KASUS GOLKAR: Kuasa hukum Partai Golkar Yusril Ihza Mahendra menjawab pertanyaan wartawan saat mengikuti sidang gugatan Partai Golkar terhadap hasil Munas Ancol di PN Jakut.

JAKARTA- Kuasa hukum Partai Golkar, Yusril Ihza Mahendra, menilai ada yang ganjil alias tak lazim pada putusan banding Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN) Jakarta tentang perselisihan partai itu. Keganjilan itu, kata Yusril, ada pada putusan yang disebut NO atau kependekan dari nietontvankelijk openbaar. Putusan itu adalah putusan yang menyatakan bahwa gugatan tidak dapat diterima karena alasan gugatan mengandung cacat formil. Artinya, gugatan itu tidak ditindaklanjuti oleh hakim untuk diperiksa dan diadili sehingga tidak ada objek gugatan dalam putusan untuk dieksekusi. Menurut Yusril, putusan itu biasanya dilakukan pada pengadilan tingkat pertama, bukan pada pengadilan tingkat kedua seperti PTTUN Jakarta, atau pengadilan tingkat kasasi di Mahkamah Agung. Soalnya pada pengadilan tingkat pertama (PTUN), semua berkas diperiksa dan layak disidan-

Tegang, Penyerangan Markas Brimob Semarang SEMARANG- Insiden penyerangan markas Brimob Simongan, Semarang oleh ratusan personel yang diduga anggota Penerbangan Angkatan Darat (Penerbat), Minggu dinihari, 12 Juli 2015, sempat membuat warga sekitar ketakutan. Bahkan, warga sempat dipaksa masuk rumah oleh sejumlah pria yang membawa senjata laras panjang itu. Insiden menegangkan itu terjadi di Jalan Kumudasmoro Gisikdrono, Semarang Barat, sekitar pukul 02.00 dinihari. Saat kejadian, masih ada beberapa warga yang berada di

sekitar Pos Kamling yang sempat dikagetkan oleh kedatangan pria misterius bersenjata lengkap tersebut. “Warga ketakutan karena jumlah yang datang ratusan dan berseragam serba hitam. Mereka pakai mobil dan motor,” ujar seorang saksi mata yang berada di lokasi saat kejadian berlangsung. Warga sekitar yang penasaran dan hendak mengetahui peristiwa itu bahkan sempat dipaksa masuk ke dalam rumah. Ironis, beberapa warga di pos kamling bahkan diusir dan sempat ditodong pakai

senjata laras panjang. “Iya, warga ditodong senjata laras panjang, kemudian disuruh masuk ke dalam rumah,” kata saksi tersebut. Suasana semakin tegang, karena beberapa dari ratusan orang itu bahkan membawa sejenis senjata mirip pelontar mortir. “Kami kira itu serangkaian latihan. Tapi semakin lama semakin panas. Kelihatannya ada masalah antara kedua kelompok aparat itu,” katanya. Tak berselang lama, lanjut dia, terdengar suara tembakan ke udara sebanyak empat kali. Kemudian ratusan pria misterius

tersebut seperti hendak melakukan penyerbuan untuk masuk ke dalam markas Brimob. Suara peringatan juga terdengar dari dalam markas Brimob yang berbunyi agar anggota Brimob untuk tidak keluar dari markas. Situasi semakin menegang tatkala ada seorang anggota Brimob yang berada di luar untuk makan sahur justru menjadi korban penganiayaan oleh puluhan pria bersenjata itu. Bahkan motor yang dikendarainya ikut dirusak. “Kami hanya bisa mengintip dari dalam rumah. Tak berani keluar sama

PRA PERADILAN: Tersangka kasus pembunuhan Angeline, Margriet Megawe digiring polisi saat mengikuti rekonstruksi di rumahnya di Denpasar, dan hari ini akan digelar sidang Praperadilannya.

bukti-bukti yang mereka ajukan di tingkat pertama dan apabila diperiksa lagi di majelis tinggi banding TUN, semakin menguatkan kemenangan kubu Munas Bali. “Putusan NO yang diambil hakim pengadilan tinggi TUN adalah cara yang paling mudah dilakukan untuk mengalahkan kami tanpa harus mengemukakan bantahan terhadap argumen dan alat-alat bukti yang kami kemukakan di persidangan tingkat pertama,” ujar Yusril. Putusan NO itu juga, katanya, cara paling gampang untuk menghindar dari argumentasi yuridis untuk memenangkan atau mengalahkan salah satu pihak dalam perkara. “Namun keadaan seperti ini sesungguhnya memprihatinkan dalam upaya penegakan hukum yang adil dan benar,” katanya. Dengan argumentasi itu, Yusril punya alasan kuat untuk mengajukan kasasi terhadap putusan NO itu. (jpnn/udi)

PILKADA

Demokrat Siapkan 100 Calon untuk 269 Daerah

sekali,” kata warga Kelurahan Gisikdrono, Semarang itu. Sekira pukul 12.30 siang tadi, Tim Inafis Polrestabes Semarang terlihat memasuki markas Brimob yang terletak di Jalan Kumudasmoro Semarang itu. Namun saat dihubungi wartawan, dari pihak Polda Jateng, Kapolrestabes Semarang, dan Komandan Detasemen Polisi Militer (Dan Denpom) Semarang, belum bersedia memberi penjelasan. Hingga kini, belum ada pernyataan resmi dari seluruh pihak terkait insiden antara dua aparat keamanan negara tersebut. (jpnn/udi)

Hari ini, Gugatan Praperadilan Margriet Digelar JAKARTA- Gugatan praperadilan yang diajukan oleh tersangka pembunuh Engeline, Margriet Christina Megawe akan digelar Senin, 13 Juli 2015. “Besok (hari ini, red.) jam 10.00 WITA jadwal sidang perdana gugatan praperadilan,” kata Humas Pengadilan Negeri Denpasar Hasoloan Sianturi, Minggu 12 Juli 2015. Sidang perdana ini mengagendakan pembacaan permohonan praperadilan yang diajukan oleh Margriet. Terpisah, Jefri Kam, kuasa hukum Margriet, membenarkan jika besok ia akan terbang ke Bali untuk mengikuti sidang praperadilan perdana. “Suratnya sudah kami terima. Sidang perdana kami dipanggil tanggal 13 Juli,” katanya. Ia mengaku sudah menyiapkan segala hal yang berkaitan dengan kebutuhan gugatan praperadilan yang diajukan kliennya. Margriet Christina Megawe adalah tersangka pembunuh Engeline. Anak angkatnya tersebut ditemukan membusuk terkubur di belakang rumahnya dengan kondisi memprihatinkan. Kasus pembunuhan sadis itu juga menetapkan Agus Tay Hamba May yang tak lain pembantu rumah di rumah Margriet sebagai tersangka pembunuhan. (jpnn/udi)

gkan sehingga tidak diambil putusan NO. “Putusan NO adalah putusan yang tidak mempertimbang dan memutus pokok perkara, tidak memasuki objek perkara, tetapi berkaitan dengan hukum acara,” katanya melalui keterangan tertulis pada Minggu, 12 Juli 2015. Putusan NO, katanya, bisa dikeluarkan oleh pengadilan tingkat pertama karena gugatan yang daluwarsa. Itu pun dilakukan bukan oleh hakim pada tingkat bading atau kasasi. Sementara anehnya, pada gugatan tingkat pertama, yakni Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta Timur, pokok perkara diperiksa hakim dan telah membuat putusan atas gugatan pokok perkara itu. Yusril berpendapat, pada tingkat banding oleh hakim tinggi TUN, harusnya yang dikaji ulang adalah faktafakta yang terungkap di dalam persidangan tingkat pertama, bukan menyatakan NO. Yusril berkeyakinan bahwa

JAKARTA- Partai Demokrat tengah menyeleksi kaderkadernya untuk diajukan sebagai calon kepala daerah atau wakil kepala daerah dalam pilkada serentak pada 9 Desember 2015. Proses seleksi kini mencapai tahap akhir, yakni tahap wawancara. Menurut Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Hinca Panjaitan, tahapan seleksi wawancara terhadap seluruh kandidat selesai pada 15 Juli 2015. Hasil seleksi itu segera diumumkan lalu didaftarkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota/kabupaten yang menggelar pilkada. Hinca memperkirakan seratus lebih kader Partai Demokrat yang berlaga dalam 269 pilkada kota/kabupaten se-Indonesia. Namun dia menolak menyebutkan secara detail nama-nama kader itu karena masih menunggu hasil seleksi tahap akhir. Partai Demokrat, katanya, juga tidak menutup kemungkinan untuk berkoalisi dengan partai lain di daerah. Nama-nama kandidat partai lain yang didukung Partai Demokrat akan diumumkan menjelang batas akhir pendaftaran kandidat calon kepala daerah ke KPU kota/kabupaten pada 26 Juli 2015. “Untuk kandidat dari partai lain yang kami dukung, pengumumannya memang agak lama, karena ada proses tarik-menarik yang lama pula untuk menentukan konfigurasi yang Partai Demokrat bentuk dengan partai lain,” ujar Hinca kepada wartawan di Jakarta pada Minggu, 12 Juli 2015. Dia menjelaskan, rangkaian proses seleksi calon kepala daerah yang dilakukan Partai Demokrat dalam telah hampir selesai. Pada pekan depan, Komite Pemenangan Pilkada Partai Demokrat melangsungkan tahap wawancara terhadap seluruh kandidat calon kepala daerah yang mendaftar. Sejak dua-tiga bulan lalu, Partai telah melangsungkan tahap seleksi mulai tingkat kota/ kabupaten, provinsi hingga pusat. (jpnn/udi)

penganiayaan

Dikeroyok Puluhan Orang, Anggota TNI Gowa Tewas TERBAKAR: Korban Kebakaran Pabrik Kosmetik Sejumlah petugas membawa seorang korban kebakaran pabrik kosmetik PT Mandom ke RS Hermina, Grandwisata, Bekasi.

Korban Kebakaran PT Mandom Jadi 6 Orang JAKARTA- Manajemen PT Mandom Indonesia menginformasikan jumlah korban meninggal dunia akibat kebakaran menjadi enam orang dan melukai 52 orang lainnya. “Karyawan kami atas nama Febriani meninggal dunia dengan kondisi luka bakar lebih dari 50 persen,” kata Presiden Direktur PT Mandom Indonesia Tbk Muhammad Makmun Arsyad di Jakarta, Minggu. Makmun mengatakan Febriani meninggal dunia saat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pertamina Pusat (RSPP) pada Minggu pagi. Makmun mengungkapkan terdapat lima korban meninggal

dunia yang di lokasi kejadian dan seorang meninggal dunia di rumah sakit. Jumlah korban luka terdapat 53 orang yang menjalani perawatan pada 10 rumah sakit di wilayah Jakarta dan Bekasi Jawa Barat, namun seorang korban telah diperbolehkan pulang ke rumah. Makmun menuturkan Tim “Disaster Victim Identification” (DVI) Polda Metro Jaya telah mengambil sampel “Deoxyribose Nucleic Acid” (DNA) kelima korban tewas kebakaran di lokasi kejadian dan keluarga yang mengaku orang tua korban. Makmun menegaskan keamanan dan prosedur op-

erasional pabrik sesuai standar yang telah ditetapkan. “Tidak ada yang salah dengan standar keamanan, semua keamanan sudah sesuai dengan standarnya,” tegas Makmun. Sementara itu, Direktur PT Mandom Sanyoto menambahkan pabrik akan memberikan santunan dan hak karyawan yang menjadi korban, termasuk bantuan biaya perawatan. “Untuk biaya penguburan kami berikan Rp10 juta dan untuk yang lainnya akan disesuaikan kembali,” ujar Sanyoto. Pihak manajemen menunggu aparat kepolisian mengizinkan pabrik beroperasi setelah proses penyelidikan selesai. (jpnn/udi)

GOWA- Seorang anggota TNI tewas dan satu lainnya terluka akibat dikeroyok oleh 20 orang tak dikenal pada Minggu dinihari, 12 Juli 2015. Aksi penganiayaan ini terjadi di halaman parkir Syekh Yusuf Jalan masjid Raya Kelurahan Sunggumunasa, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Korban meninggal yakni, Pratu Asping Mallosabang dari Kesatuan Yonif 433 Kostrad dengan satu luka tusuk di dada sebelah kiri. Sementara Pratu Rahman Paturahman dari Denma Brigif III Kostrad masih menjalani perawatan intensif di RS Pelamonia Makassar. Ia mendapatkan luka tusukan pada bagian perut sebanyak satu kali dan punggung sebanyak tiga kali. Dari pengakuan Pratu Rahman, kejadian yang terjadi pada Minggu dinihari itu, tak pernah disangkanya. Ia yang baru selesai menemani istrinya berbelanja di sebuah pusat perbelanjaan pada Sabtu malam 11 Juli 2015, bertemu dengan Asping secara tak sengaja di Lapangan Syech Yusuf. “Tiba-tiba kami didatangi oleh orang sekitar 20-an. Dan langsung bertanya. Kamu Polisi Atau Tentara? Saya mengaku dan menjawab, Saya Tentara,” ujar Rahman, Minggu 12 Juli 2015. Tak pelak, usai itu aksi penganiayaan pun berlanjut. “Salah satu dari pelaku langsung menikam dari arah depan dengan mengenai bagian perutku. Dan kemudian menikam Asping,” ujar Rahman. Terpisah, Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Pol F Barung Mangera mengaku belum mengetahui motif penyerangan disertai pengeroyokan tersebut. “Masih diselidiki,” ujar Barung. Kini, kasus dalam penyelidikn Dempom VII/Wirabuana dan Polda Sulselbar. Selain itu, polisi juga masih memeriksa keterangan saksi terkait tewasnya Anggota TNI Kostrad di Kabupaten Gowa. (jpnn/vv/udi)

foto-foto: int

KY Minta Presiden Turun Tangan Kasus Komisioner Jadi Tersangka JAKARTA- Anggota Komisi Yudisial Imam Anshori Saleh menyatakan, langkah Badan Reserse Kriminal Polri menetapkan Ketua KY Suparman Marzuki dan anggota KY Taufiqurrohman menjadi tersangka dugaan pencemaran nama baik akan berdampak buruk. Presiden Joko Widodo diminta turun tangan menghindari ancaman kriminalisasi bagi komisioner KY. “Mudahmudahan (presiden) terketuk. Peristiwa ini menggangu sekali,” ujar Imam di kantor KY, Jakarta, Ahad (12/7). Tak hanya berharap pada presiden, Imam juga meminta perhatian petinggi negara lainnya. Hal ini lantaran penetapan tersangka terhadap komisioner

KY dapat menjadi preseden buruk bagi lembaga-lembaga pengawas pada masa mendatang. Menurut Imam, penetapan tersangka ini dapat menjadi ancaman nyata bagi lembaga seperti Ombudsman, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan serta lembaga lain seperti Komisi Nasional Hak Asasi Manusia. Imam menuturkan, penetapan Suparman dan Taufiq menjadi tersangka akibat mengomentari putusan Hakim Sarpin Rizaldi pada praperadilan yang diajukan Komisaris Jenderal Budi Gunawan tidak berlandaskan alasan hukum yang jelas. Komisioner yang mengurusi bidang

hubungan antarlembaga dan layanan informasi itu berkata, beberapa pakar hukum menyatakan kesulitan menemukan unsur pidana pada pencemaran nama baik. Hakim Sarpin pada Maret lalu melaporkan Taufiq dan Suparman ke Bareskrim Mabes Polri dengan No Pol: LP/335/III/2015/Bareskrim tertanggal 18 Maret 2015. Hakim yang bertugas di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan itu menyebut, pernyataan komisioner KY ke media massa telah mencemarkan nama baik, serta merusak harkat dan martabat dirinya secara pribadi maupun dalam profesi sebagai hakim. Sebelum melapor ke polisi, Sarpin

terlebih dahulu melayangkan somasi terhadap para pihak yang mengkritik dirinya atas putusan yang menetapkan status tersangka Budi Gunawan tidak sah. Jumat lalu, Kepala Bareskrim Polri Komisaris Jenderal Budi Waseso mengumumkan telah meningkatkan laporan Sarpin ke tahap penyidikan. Bareskrim berencana memanggil Suparman dan Taufiq ke Mabes Polri, Senin hari ini (13/7). “Yang jelas dari alat bukti tulisan ada di tiga media itu, keterangan dari saksi ahli bahasa dan pidana, unsur-unsurnya sudah terpenuhi. Jadi kami naikan sebagai tersangka,” kata Budi. (jpnn/udi)

KONFERENSI PERS: Komisioner KY Taufiqurahman Sahuri memberikan keterangan pers mengenai penetapan tersangka ketua dan komisioner KY dalam dugaan pencemaran nama baik Hakim Sarpin di Gedung KY, Jakarta. REDAKTUR: mahmudi,febri, LAYOUTER: gga


SENIN, 13 JULI 2015

Tri Bagi Sembako, Bantu Anak Yatim dan Dhuafa MALANG – Pengusaha perumahan Drs. HM Tri Wediyanto MSi menggelar buka puasa bersama dan membagikan bantuan kepada para anak yatim,kaum dhuafa dan para tukang beca bertempat di kediamannya, Jalan Ikan Piranha Blok G Malang kemarin petang. Kepada Malang Post, Tri Wediyanto mengatakan jika kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap tahunnya, sebagai bentuk kepedulian kepada warga. “Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap tahun. Bersamasama warga sekitar, kami menggelar buka bersama anak yatim dan kaum dhuafa,’’ katanya. Dipaparkan, kegiatan sosial

IPUNK PURWANTO/MALANG POST

PEDULI : Tri Wediyanto memberikan santunan kepada anak-anak yatim dan dhuafa kemarin

ini dimulai dari membagikan sembako, kepada warga pukul 09.00 kemarin. Pemberian

sembako ini disambut antusias warga. Mereka yang datang membawa kupon, langsung

menukarkan kuponnnya dengan sembako kepada panitia. “Sembako berisi beras, gula, minyak goreng dan beberapa benda lainnya. Yang jelas, sembako tersebut diberikan secara gratis, dan warga yang berhak mengambil adalah mereka yang membawa kupon,’’ tambah pria ramah ini. Setelah membagi sembako, sore harinya dilanjutkan, dengan buka bersama. Acara buka bersama ini dimulai dari pukul 15.30. WIB. Kepada seluruh warga yang hadir, Tri Wediyanto banyak mengucapkan terima kasih, dan berharap kegiatan ini akan terus berlanjut. Para anak yatim tidak berhenti mengucapkan terima kasih kepada Tri. Apalagi,

di sesi terakhir, mereka juga mendapatkan santunan dan bingkisan berupa sarung untuk laki-laki dan mukenah untuk perempuan. Kegiatan ini kian menyejukkan, dengan hadirnya Ust Syaifuddin Zuhri yang antara lain mengupas tentang ibadah puasa dan Lailatul Qodar. Kegiatan pun dilanjutkan dengan berbuka bersama dan salat magrib berjamaah. Selain dihadiri warga sekitar, kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa kolega Tri Wediyanto.Salah satunya adalah Rektor UIN Mudjia Rahardjo. “Kebetulan kami sama-sama pengurus komite di SMAN 1 Malang,’’ kata Tri Wediyanto. (ira/nug)

DICKY BISINGLASI/MALANG POST

DILARANG : Truk seperti ini yang dilarang beroperasi selama H-4 sampai H+1 lebaran.

KOTA MALANG STERIL DARI TRUK Mulai Hari Ini Hingga H+1 Lebaran M A L A N G – D i n a s P e rhubungan (Dishub) Kota Malang akan memantau titiktitik yang menjadi pintu masuk truk barang mulai hari ini (13/7/15) atau H-4 lebaran. Pasalnya, sesuai dengan peraturan dari pemerintah pusat pada H-4 lebaran truk dilarang beroperasi. Hal ini dikatakan Kabid Angkutan Dishub Kota Malang Hariyadi kepada Malang Post, kemarin (12/7/15). Dikatakannya, hal ini merupakan peraturan dari pemerintah pusat dan mulai diberlakukan hari ini. “Truk barang dilarang masuk ke Kota Malang. Ini sudah peraturan pemerintah pusat. Nanti kita siapkan petugas untuk ini,” ujarnya. Ditambahkan, semua truk barang dilarang beroperasi selama H-4 sampai H+1 leba-

ran. Hanya truk pengangkut BBM dan sembako. Karena BBM dan sembako merupakan kebutuhan masyarakat, jadi truk pengangkut ini diizinkan. Meski begitu, lanjut Hariyadi, petugasnya akan lebih waspada agar tidak kecolongan. Hariyadi mengatakan, pihaknya akan memantau akses masuk Kota Malang. Dishub akan berkoordinasi dengan kepolisian untuk menangani hal ini. “Bila ada ketahuan truk barang masuk Kota Malang, maka akan kita tindak. Nanti kita bekerja sama dengan kepolisian untuk menindak ini,” tegasnya. Larangan truk barang beroperasi sendiri diterapkan untuk memperlancar arus lalu lintas di Kota Malang selama masa lebaran ber-

Bila ada ketahuan truk barang masuk Kota Malang, maka akan kita tindak. Nanti kita bekerja sama dengan kepolisian untuk menindak ini” Hariyadi KABID ANGKUTAN DISHUB KOTA MALANG

langsung. Larangan ini, kata Hariyadi, diberlakukan agar tidak mengganggu kendaraan yang diprediksi padat selama masa lebaran tersebut. Seluruh personil Dishub Kota Malang, akan dikerahkan

10

SATLANTAS

IRA RAVIKA/MALANG POST

SEGERA TUTUP : Layanan SIM Corner seperti di MOG tutup selama masa libur lebaran

Libur Lebaran, Beberapa Layanan Tutup MALANG - Layanan pajak kendaraan bermotor dan SIM Polres Malang Kota, dipastikan tutup selama masa libur Hari Raya Idul Fitri hari Jumat dan Sabtu 17-18 Juli mendatang. Demikian ditegaskan oleh Kasat Lantas Polres Malang Kota AKP David Priyo Prasedjo kepada Malang Post kemarin. Ditambahkan, tidak beroperasinya layanan perpanjangan pajak dan SIM ini berlaku secara nasional. “TR dari Mabes Polri memang belum turun. Tapi seperti tahuntahun sebelumnya dua layanan itu tutup selama musim lebaran,’’ katanya. Menurut David layanan ini terpaksa menutup layanan ini, karena operasionalnya tergantung dengan bank. Yakni karena seluruh pembayaran pada layanan ini hubungannya dengan bank Contohnya perpanjangan SIM, pemohon SIM melakukan pembayaran langsung ke Bank yang loketnya disediakan khusus dimana tempat layanan itu berada. Termasuk layanan pajak, juga demikian. Lebih lanjut,ia juga memaparkan kepada warga tidak perlu kawatir, dengan kondisi tersebut. Sekalipun pajak kendaraannya mati, petugas tidak akan menerapkan denda saat mereka membayar nanti. Hanya saja, syaratnya, pemohon melakukan perpanjangan pajak saat layanan layanan buka di hari pertama atau ke dua setelah libur masa lebaran. “Ada toleransi dua hari. Tidak akan ada denda, bagi kendaraan yang pajaknya mati, saat masa musim lebaran,’’ katanya. Begitu juga dengan layanan SIM. Menurut David petugas akan memberikan toleransi waktu, dan tidak akan memberikan sanksi kepada pengendara motor yang SIM nya mati saat masa lebaran.Sementara itu tidak beroperasinya layanan perpanjangan pajak dan SIM saat musim lebaran mendatang, direspon warga dengan mendatangi tempat layanan SIM dan layanan pajak. Itu terbukti, sepekan terakhir jumlah pemohon SIM baik yang melakukan perpanjangan dan pembuatan baru membludak. (ira/nug)

untuk melancarkan lalu lintas selama masa mudik lebaran. Selain memberlakukan larangan tersebut, Dishub juga menyediakan dua jalur alternatif untuk pengendara yang akan melintas di jalan Batu-Surabaya. Kabid Lalu Lintas Dishub Kota Malang Agoes Moeliadi mengatakan dua jalan tersebut adalah Jl Candi Panggung dan Jl Ikan Tombro. “Kendaraan nanti akan diarahkan ke sana. Sudah kita pasang rambu,” ungkapnya. Sementara petugas Dishub lainnya, akan melakukan pemantauan di setiap traffic light yang berada di lokasi rawan kemacetan. Agoes mengatakan, trafic light ini akan dipantau dan direkayasa bila sewaktu-waktu dibutuhkan. “Kita rekayasa di situ saja, karena nanti pasti kita pantau (traffic light),” pungkasnya. (erz/nug)

IPUNK PURWANTO/ MALANG POST

PASANG : Petugas Satlantas Polres Malang Kota memasang tiang pembatas jalan di depan stasiun Kotabaru.

Membahayakan, Akhirnya Diberi Pembatas Jalan Simpang Tiga Depan Stasiun Kotabaru MALANG - Satlantas Polres Malang Kota akhirnya memasang pembatas jalan yang melintang dari utara ke selatan di depan Stasiun Kotabaru Malang. Pembatas jalan ini berupa enam tiang yang dipasang berjejer dan dihubungkan dengan tali pembatas. Panjang pembatas jalan ini dipasang sebagai bentuk antisipasi kepadatan lalu lintas di depan jalan stasiun. Pasalnya, selama ini kendaraan dari arah Jl Trunojoyo bagian utara sering belok tidak pada tempatnya. “Kendaraan kalau dari sana (Jl Trunojoyo utara, belum waktunya belok sudah belok,” ujar seorang pengendara kepada Malang Post. Seharusnya, lanjut dia, kendaraan

ini berjalan lebih ke selatan lagi dan berbelok bila sudah pada titik tikungan Jl Trunojoyo dengan arus timur ke barat (stasiun ke tugu), sehingga tidak memakan jalan untuk kendaraan yang melaju dari tugu ke stasiun. “Sering beradu, memang sering terjadi kecelakaan di sini,” tambahnya. Senada, Faroki, pengendara di sana yang juga merupakan warga Lowokwaru, mengatakan dirinya sering terkejut kalau sedang melintas dari arah Alun-Alun Tugu dan ingin belok ke Selatan. “Tibatiba ada motor menyerobot dan belok ke sini (ke arah Alun-Alun Tugu). Padahal harusnya beloknya tidak boleh menyerong gitu, kalau sama-sama kencang bahaya,” tegasnya. Informasi yang dihimpun Malang Post kemarin, pembatas jalan di depan Stasiun

Kota Malang dipasang Sabtu (11/7/15) sore lalu. Pembatas jalan ini dipasang untuk mencegah kekacauan lalu lintas di simpang tiga stasiun itu. Pasalnya, selama arus mudik lalu lintas di simpang tiga tersebut cukup padat. Terpisah, Kasatlantas Polres Malang Kota AKP David Priyo Prasojo menyatakan, memang pembatas jalan tersebut saat ini sifatnya masih sementara. Namun, lanjut David, Satlantas Polres Malang Kota juga telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang untuk membuat marka jalan.”Sementara ini, kami minta pasang marka dulu. Tahun depan, kalau bisa sudah ada traffic light. Lalu lintas di sana sudah ramai sekali, kalau bisa harus ada traffic lightnya,” pungkas mantan Kasatlantas Polres Ponorogo itu. (erz/nug) REDAKTUR: NUGROHO , LAYOUTER: ABDEE


SENIN, 13 JULI 2015

11

HALAMAN SAMBUNGAN

Dekati Lebaran, Maskapai Siapkan Ekstra Flight PAKIS–Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1436 H, intensitas mudik menggunakan pesawat terbang di Bandara Abdulrachman Saleh, Kecamatan Pakis, kian meningkat. Melalui data yang disampaikan oleh UPT Bandara Abdulrachman Saleh, hingga kemarin, load factor atau tingkat isian kursi pen-

umpang, mencapai 90 persen atau hampir penuh. Kepala UPT Bandara Abdulrachman Saleh, Suharno mengatakan, kalau pada hari normal, load factor hanya mencapai 75 persen. “Artinya, intensitas pengguna pesawat terbang di bandara ini, semakin meningkat. Hal itu, seir-

ing dengan sudah memasuki waktu mudik dan mendekati Hari Raya Idul Fitri,” ujarnya kepada Malang Post, kemarin. Dijelaskannya, pesawat tujuan Jakarta masih menjadi tujuan dari pengguna jasa penerbangan di tempat tersebut. Menurutnya, tujuan utama mereka bukan ke ibukota. Melain-

kan transit terlebih dahulu di Jakarta, kemudian melanjutkan perjalanan menggunakan pesawat lain, menuju ke Palembang, Medan, Riau dan Batam. “Sedangkan antara kedatangan dan keberangkatan, cukup seimbang. Karena bandara ini, juga sekaligus menjadi bandara cadangan bila Bandara

Lagi-Lagi, IBU Terancam Dibekukan Sambungan dari Halaman 1

Dia juga ikut serta dalam proses audit akademik di IKIP Budi Utomo. Profesor itu menyatakan timnya telah menemukan beberapa kejanggalan dalam manajemen IBU. Pertama, terkait temuan 30 mahasiswa transferan dari Peguruan Tinggi (PT) lain. Namun, asal pasti ke-30 mahasiswa itu tidak jelas. Bahkan, saat dikonfirmasi, Rektor IKIP Budi Utomo, Drs Nurcholis Sunnyeko, MSi. menyatakan beberapa mahasiswa belum resmi diterima di IKIP Budi Utomo. ”Nah tapi kami menemukan bukti bahwa mahasiswa itu sudah bayar kuliah. Tapi dari pihak IKIP Budi Utomonya masih juga ngeyel,” ungkapnya kepada Malang Post. Lalu, apa yang menjadi masalah dari temuan mahasiswa transfer ini? Ali Maksum menyatakan ketidakjelasan mahasiswa transfer ini justru menimbulkan kekhawatiran akan pembuatan ijazah palsu. Lebih lanjut Ali menjelaskan, mahasiswa transfer harus jelas telah menempuh berapa jumlah sistem kredit semester (SKS) dan semesternya. Karena untuk bisa lulus dan mendapatkan ijazah, mahasiswa S1 harus menempuh minimal 144 SKS.

”Jika asal PT mahasiswa itu saja nggak jelas bagaimana cara mengetahui mereka telah menempuh berapa SKS dan berapa semester. Kalau ternyata mereka memperpendek proses perkuliahan, maka ijazahnya dianggap tidak legal karena tidak melaksanakan perkuliahan sesuai prosedur yang ditentukan,” tegasnya. Selain temuan itu, Ali dan tim dari Dikti menemukan adanya data bodong dalam daftar dosen tetap program pascasarjana IBU. Ali menyatakan, program S2 jurusan Pendidikan Olahraga di IBU tercatat hanya memiliki lima dosen tetap. Padahal dalam ketentuan yang ada, satu prodi minimal punya enam dosen tetap. Tak hanya itu, setelah daftar itu dicek, tim audit kembali menemukan kejanggalan. Kelima nama dosen yang terdaftar itu kebetulan tidak asing bagi Ali. Sayangnya, kedua dosen bernama Prof. Dr, Lukman OT, MPd. dan Prof. Dr. Supartono diketahui telah meninggal dunia beberapa waktu lalu. ”Nah untuk tiga lainnya yakni Dr. Mudjiharsono, Mpd, Prof. Dr. Sudarno SP dan Dr. Soenardi S., M.Ed. telah memasuki masa pensiun se-

hingga sudah tidak menjadi dosen lagi. Jadi secara praktis kan mereka tidak punya dosen tetap sama sekali,” imbuhnya. Menurut pihak IBU, selama ini dosen yang mengajar di program pascasarjana IBU berasal dari dosen luar. Namun Ali menyatakan, hal tersebut tetap bisa ditolerir karena mereka tidak masuk dalam kategori dosen tetap. ”Akhirnya saya minta mereka melakukan moratorium penerimaan mahasiswa baru,” lanjutnya. Kejanggalan-kejanggalan itu juga diakui oleh Direktur Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi (Dikti), Prof. Dr. Supriadi Rustad, M.Si. Menurutnya, hal-hal itulah yang menjadi bahan kajian untuk penentuan nasib IBU ke depannya. Namun, Supriadi menyatakan hingga saat ini masih belum ada keputusan terkait pembekuan tersebut. Pihaknya, masih akan membahas masalah ini mulai Senin (hari ini, Red) hingga Rabu besok. ”Memutuskan pembekuan itu butuh waktu. Apalagi ini puasa, jadi harus sabar. Tak perlu tergesa-gesa,” tuturnya. Jika memang IBU terbukti melakukan pelanggaran, Pro-

gram S2 IKIP Budi Utomo pasti akan dibekukan alias ditutup. Dengan begitu, IKIP Budi Utomo tidak diperbolehkan menerima mahasiswa baru di program S2. ”Ya kalau ditutup tidak boleh nerima mahasiswa lagi. Wong namanya saja ditutup,” tandasnya. Tak hanya S2, program S1 pun bisa saja ikut dibekukan jika saja kedapatan menggunakan dosen berpendidikan S1. ”Semua kemungkinan bisa terjadi. Kita lihat saja nanti hasilnya seperti apa,” lanjutnya. Dikonfirmasi masalah itu, Rektor IBU, Drs Nurcholis Sunuyeko, MSi. Mengakui bahwa ada dosen S2 yang telah meninggal dunia. Namun ia mengaku masih memiliki enam dosen lain yang masih aktif mengajar. ”Kita masih punya dosen lainnya. Datanya lengkapnya ada di kantor. Ini kan libur, jadi saya tidak hafal,” paparnya. Ia juga mengaku telah membuat surat pernyataan untuk menghentikan penerimaan mahasiswa baru program S2. ”Kami sudah berkomitmen untuk menghentikan penerimaan mahasiswa baru sesuai yang diperintahkan Kopertis,” pungkasnya. (nas/ary)

KA Anjlok, Pemudik Diberi Mie Instan Sambungan dari Halaman 1

Namun, sampai kemarin sekitar pukul 13.45 WIB, kereta itu tak kunjung datang. Alhasil, ratusan penumpang KA Penataran terlantar di Peron Stasiun Kota Malang dan nasibnya ‘digantung’ atau tidak diberi kepastian. Termasuk seorang warga Surabaya, Barokah yang merupakan penumpang KA Penataran. Pria 65 tahun itu baru sembuh dari sakit harus menunggu lebih dari satu jam tanpa kepastian. “Tadi saya tanya, petugas tidak memberi kepastian. Katanya pukul 14.15 WIB, tapi belum pasti. Saya tanya apa sudah jalan, mereka bilang tahu,” ujar Mimied, anak Barokah, saat ditemui kemarin. Alhasil, sekitar pukul 13.20 WIB ia menukarkan tiga tiket KA Penataran dengan tiket KA Bima yang sudah tiba di Stasiun Kota Malang. “Tiketnya Rp 40 ribu, lebih mahal dari Penataran Rp 12 ribu. Lebih mahal, tapi daripada saya tetap menunggu Penataran, petugas juga tidak memberi kepastian,” tegasnya. Hal sama dialami penumpang lainnya, Caterina. Wanita asal Flores ini ingin pulang ke tempat asalnya, namun sebelumnya ia pergi ke Surabaya untuk bermalam. Berbeda dengan Mimied, petugas stasiun berkata kepada Caterina dan kedua temannya, kalau KA Penataran baru tiba pukul 14.15 WIB. “Kami terlambat ke Suraba-

ya, keretanya terlambat. Tadi (kemarin) diberitahu, katanya kereta baru tiba (di stasiun Kota Baru Malang) pukul 14.15 WIB. Tapi tidak tahu pastinya,” ungkap Caterina, kemarin. Meski begitu, karena pesawat ke tempat asalnya terbang hari ini (13/7/15), jadwalnya tidak terganggu. Petugas stasiun, lanjut Caterina, sudah menawarkan kepada penumpang untuk menukarkan tiketnya. Tapi, ia bersama dua temannya, enggan menukarkan kembali tiket tersebut. “Tidak perlu, tidak masalah, saya tidak buru-buru. Sebelum pulang, malam ini (tadi malam), saya menginap di Surabaya dulu, baru pulang ke Flores,” jelas wanita berusia 18 tahun itu. Selain KA Penataran, penumpang KA Gajayana jurusan Jakarta-Malang juga terlambat datang. Hal ini menyebabkan para penumpang kereta eksekutif tersebut terlambat 3,5 jam dari jadwal yang seharusnya. Sesuai jadwal, seharusnya KA Gajayana tiba di Stasiun Kota Malang pukul 09.20 WIB. Namun, karena insiden kereta anjlok itu, KA Gajayana baru tiba di Stasiun Kota Malang pukul 12.50 WIB. Peni, salah satu penumpang KA Gajayana mengatakan, kereta yang ditumpanginya diberhentikan di stasiun Garum hampir tiga jam. Dikatakannya, KA Gajayana ber-

henti di Stasiun Garum sekitar pukul 08.00 WIB. Kemudian, kereta baru jalan kembali pukul sekitar 10.30 WIB. Namun, kereta kembali berhenti di stasiun-stasiun kecil. “Tadi mampir Blitar, Talun, dan stasiun-stasiun kecil. Ada 30 menit lebih berhenti di stasiun-stasiun kecil,” ungkapnya. Kendati demikian, pihak PT KAI memberi kompensasi kepada penumpang KA Gajayana berupa Pop Mie dan Air Mineral botol. Peni mengaku tidak keberatan dengan keterlambatan tersebut, karena ia menilai keterlambatan KA Gajayana yang ditumpanginya disebabkan insiden yang tidak terduga. Sementara penumpang KA Gajayana lainnya, Faizal Abdillah mengatakan kereta Gajayana berhenti di Stasiun Garum sekitar pukul 08.00 WIB. Kereta baru jalan lancar menuju Stasiun Kota Malang pukul 11.00 WIB. “Petugas stasiun bilang ada kereta anjlok di Wlingi, Blitar,” kata Faizal. Pria berusia 27 tahun yang hendak mudik ke Singosari ini menilai kalau keterlambatan kedatangan kereta telah merugikan penumpang. “Kalau penumpang yang terburuburu jelas jadi masalah dengan keterlambatan kedatangan kereta,” ujarnya. Dikonfirmasi, Wakil Kepala Stasiun Kota Malang, Fakhrudi membenarkan kalau memang

terjadi gangguan jadwal kereta lantaran KA Matarmaja yang anjlok di Wlingi, Kabupaten Blitar. Dikatakannya, terdapat sedikitnya lima kereta yang terlambat datang di Stasiun Kota Malang. “Keterlambatannya, kirakira dua sampai empat jam,” ujarnya. Kelima kereta yang dimaksud adalah Matarmaja, Gajayana, Majapahit, Malabar, dan Penataran. Matarmaja, Gajayana, Majapahit dan Malabar terlambat datang, sedangkan Penataran terlambat berangkat karena kereta dari Blitar tak bisa berangkat ke Malang. Lima kereta itu, kata Fakhrudi, menampung lebih dari 2.000 penumpang. Dirinci, KA Matarmaja yang anjlok dijadwalkan tiba di Stasiun Kota Malang pukul 07.50 WIB. Tapi karena anjlok, kereta Matarmaja baru sampai di Stasiun Kota Malang, pukul 12.25 WIB. Untuk Gajayana, dijadwalkan tiba di Malang pukul 09.20 WIB, tapi molor sampai pukul 12.45 WIB. KA Malabar yang seharusnya tiba pukul 09.10 WIB, baru masuk di Stasiun Kota Malang pukul 14.00 WIB. Sedangkan KA Majapahit, harusnya 09.55 WIB, tapi baru tiba 14.35 WIB. Meski begitu, Fakhrudi enggan mengatakan alasan kenapa KA Matarmaja bisa anjlok di Wlingi. “Itu bukan wewenang saya, saya hanya bertugas di stasiun,” pungkasnya. (erz/ary)

Ramadan Kewalahan Layani Pesanan Hingga Luar Pulau Sambungan dari Halaman 1

Dia berusaha mendesain sajadah tersebut agar lebih sempurna dan hidup. “Ikon utamanya adalah masjid. Hanya saja, karena ini untuk anak-anak, masjidnya dikreasikan, seperti di dua sisinya ada tangan, dan di bawahnya juga ada ikon kaki,’’ katanya. Tangan dan kaki adalah tempelan, seperti boneka, empuk karena berisi dakron. Sementara di bagian kubahnya selain ada rambut yang terurai juga terpasang dua mata mainan, dan gambar bibir yang tersenyum. Sekilas ikon masjid memang tidak terlihat, sebaliknya ikon yang tampak kental adalah seorang anak berdiri dengan tersenyum. Sementara di bagian atasnya terlihat awan. Ada dua awan yang tampak berjajar. Seperti tangan dan kaki, awan yang terpasang didalamnya ada dakronnya, jadi bentuknya pun timbul. “Sajadah tidak dimensi ini

kami menggunakan teknik printing dan bordir. Agar desain 3D-nya terlihat ada tambahan dakron,’’ katanya. Dia mengatakan sajadah ini dibanderol dengan harga Rp 120 ribu per pcs nya. Ikon masjid bukanlah ikon satusatunya yang terdapat pada desain sajadah. Karena di bagian bawahnya, sajadah berukuran 1 meter x 50 centimer ini ditambah dengan gambar atau tokoh kartun sesuai pemesanan. Tokoh kartun diantaranya Spiderman, Batman, Angry Bird, Hello Kity dan masih banyak lagi. “Tokoh kartun dipasang terakhir, Tokoh kartunnya dibuat dengan bahan bordir. Nanti di dalamnya juga ada dakron, agar desain tiga dimensinya betul-betul terlihat,’’ tambahnya. Ya benar, dengan banyaknya dakron, sajadah buatan Lika, sapaan akrabnya ini terasa empuk. Bahkan, jika orang tua yang menggunakan tidak akan

merasakan sakit di lutut saat menggunakannya bersujud. Sajadah 3D ini hadir dengan banyak pilihan warna, yakni pink, merah, biru, ungu dan lainnya. Bentuk sajadah yang menarik itulah, membuat lulusan SMK Kepanjen ini kewalahan melayani order. Bahkan, selama puasa ini, dia harus melayani hingga luar pulau. “Sebetulnya sangat banyak yang ingin order, tapi kemudian cancel, karena kami tidak ready stok,’’ katanya. Ya, sekalipun telah bergelut cukup lama membuat sajadah 3D, tapi Lika mengaku tidak ready stok. Dia hanya menyediakan beberapa saja untuk sample. Jika ada warga yang berminat, maka langsung dibuatkan. Alasannya adalah, sajadah merupakan usaha sampingan yang ditekuni saat puasa saja. Sedangkan usaha utama dan digeluti setiap harinya adalah boneka. Untuk usahanya

itu, pemilik Klinik Boneka (Kibo) ini dibantu oleh empat karyawan. Dari empat karyawan itu hanya dua yang bekerja full time, sedangkan dua sisanya bekerja paruh waktu. “Dua karyawan yang bekerja di tempat saya adalah orang tidak mampu, dan dua lainnya pelajar. Saya sengaja memilih pelajar, agar mereka setelah lulus nanti tidak kagok untuk membuka usaha,’’ terangnya. Lika juga mengaku tidak takut, jika pekerjanya nanti membuka usaha sendiri dan jenis usahanya sama dengan dirinya. Menurutnya, rejeki telah diatur oleh Tuhan SWT. Sehingga semuanya pun akan diberikan sesuai porsinya. “Saya asli Kepanjen, selama ini jarang ikut pameranpameran. Tapi ke depannya, saya berusaha untuk ikut. Setidaknya untuk mengenalkan berbagai produk-produk asli karya arek Malang,’’ tandasnya.(ira ravika)

Juanda overload,” terangnya. Dia memprediksi H-2 hingga H-1 mendatang, load factor mencapai 100 persen. Seiring semakin dekatnya Hari Raya Idul Fitri dan liburan panjang. Untuk mengantisipasi membludaknya penumpang tersebut, dua maskapai penerbangan yakni Citilink dan Sriwijaya Air menambah ekstra flight. Penambahan masing-masing satu ekstra flight itu, untuk jurusan Malang-Jakarta PulangPergi (PP). “Ekstra flight tersebut, pada saat jam sibuk atau siang hari. Yang sudah menerapkan ekstra

flight tersebut, maskapai penerbangan Citilink. Sedangkan untuk maskapai penerbangan Sriwijaya Air, baru besok (hari ini. Red) akan menambah ekstra flight,” paparnya. Semakin tingginya intensitas penerbangan di bandara tersebut, Suharno mengimbau kepada calon penumpang untuk mematuhi peraturan yang ada. Terutama peraturan soal waktu keberangkatan dari pesawat, harus datang tepat waktu. Hal itu untuk menghindari pemberangkatan pesawat yang terlambat atau di luar jadwal

yang telah ditentukan. “Selain itu, barang bawaan juga harus diperhatikan. Tidak boleh membawa barang yang berbahaya dan beratnya tidak melebihi kapasitas,” tegasnya. Sedangkan keberadaan terminal keberangkatan yang baru saja diresmikan, semakin mempermudah pelayanan kepada masyarakat maupun calon penumpang. “Sehingga, semakin banyak penumpang yang dapat ditampung di terminal keberangkatan. Selain itu, kondisinya juga nyaman,” pungkasnya.(big/ary)

Tiga Pasangan Bertarung di Pilbup Sambungan dari Halaman 1

pada Pilbup 2010 lalu, pasangan Rendra Kresna-Achmad Subhan memperoleh suara kurang lebih 672.511 suara atau sekitar 60 persen dari 1.083.959 suara sah. Sedang pasangan M Geng Wahyudi-Abdul Rahman mendapat 320.571 suara atau sekitar 28,6 persen. Di urutan ke tiga pasangan Agus Wahyu Arifin-Abdul Mujib Syadzili hanya mendapat 90.877 suara atau sekitar 8,11 persen. Dan suara tidak sah 37.228 suara atau 3,3 persen Secara teknis, Rendra yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Malang ini, tidak merinci kantong-kantong suara yang dimilikinya. Sebaliknya, Rendra hanya mengisyaratkan kekuatan dukungan di Pilkada Desember 2015 merata hampir di kecamatan di Kabupaten Malang. “Mulai Malang utara, ke timur, barat dan selatan tidak ada masalah. Dukungan cukup merata. Makanya, target perolehan suara, di Pilkada serentak nanti kami harapkan bisa di atas 70 persen,” paparnya. Ditanya soal kekuatan lawan, Rendra yang diusung koalisi Partai Golkar, PKB, Partai Nasdem dan PPP ini menyebut, semuanya dianggap berat. Artinya, Rendra

tidak akan merasa jumawa dan tetap akan bekerja keras untuk memenangi Pilkada Desember 2015 mendatang. “Bicara pilkada tidak bisa bicara partai. Tapi, bicara person (calon). Karena itu, tim pemenangan tetap kami instruksikan untuk kerja keras,” kata Rendra, yang juga mantan Wakil Bupati Malang 20052010 ini. Disinggung munculnya pasangan Dewanti RumpokoMasrifah yang diusung PDIP Kabupaten Malang, Rendra menegaskan, semula pihaknya berharap bisa mendapat lawan seimbang dari pasangan PDIP Kabupaten Malang. Artinya, jika saja UU Pemilukada 2015 tidak membatasi ruang gerak Eddy Rumpoko bisa jadi Calon Bupati/Wakil Bupati Malang dari PDIP akan muncul nama ER (sapaan Eddy Rumpoko). Tetapi, karena ER sudah dua kali menjabat kepala daerah hal itu menjadi tidak mungkin. “Tapi, jangan diartikan pasangan PDIP yang sekarang tidak kuat. Jangan begitu. Yang penting, tim kami akan tetap bekerja keras untuk memenangi suara yang akan diperebutkan sebanyak-banyaknya. Minimal 70 persen,” ujarnya mengulangi. Ditambahkan dia, agar

demokrasi di Kabupaten Malang berjalan dinamis diharapkan akan banyak pasangan calon yang mendaftar di KPU, 26-28 Juli 2015 mendatang. Sehingga, proses Pilkada serentak di Kabupaten Malang bisa berjalan sesuai UU dan Peraturan KPU Nomor 9 Tahun 2015. “Tidak hanya mendaftar saja, tentunya. Harapan saya, siapa pun yang daftar nanti saat verifikasi dan validasi data dinyatakan sah oleh KPU. Jangan sampai, hanya satu pasangan saja yang sah. Kalau terjadi bisa-bisa Pilkada ditunda sampai 2017,” pungkasnya. Sementara itu menjelang pelaksanaan pendaftaran calon Kepala Daerah Kabupaten Malang 2015-2020, diprediksi akan ada tiga pasangan calon yang ikut berkompetisi. Selain pasangan Rendra-Sanusi dan Dewanti-Masrifah akan muncul juga pasangan independen yaitu Nurcholis-Muhammad Mufidz. Kabar terakhir menyebutkan, pasangan calon perseorangan (independen) ini telah mengantongi dukungan 140 ribu KTP (suara) dari sekitar 170 ribu KTP yang dimilikinya. Dengan kata lain, Pilkada Kabupaten Malang sulit untuk tertunda hingga 2017 mendatang.(has/ary)

Hj. Dewanti-Hj. Masrifah Turun Gunung Sambungan dari Halaman 1

disela kunjungan kegiatan reses dua di rumah anggota DPRD Provinsi Jatim H Gunawan HS, SH, Mhum semalam di Desa Gondanglegi Wetan, Kecamatan Gondanglegi. Dalam kunjungan yang dihadiri abang becak, abang ojek, abang argobel, tukang parkir dan tukang bangunan di wilayah Kecamatan Gondanglegi dan Pagelaran ini, Dewanti Rumpoko - Hj Masrifah memperkenalkan diri, sebagai Cabup dan Cawabup Malang yang diusung PDI Perjuangan. Mereka berharap dukungan dan doa restu untuk memenangkan Pilbup Malang. Keduanya menyampaikan, jika memang terpilih berjanji akan mengangkat perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Malang. Termasuk akan meningkatkan sumber daya manusia, dengan memperbaiki sistem pendidikan yang lebih baik. “Di Kota Batu, biaya pendidikan sekolah semuanya gratis. Tidak hanya sekolah negeri ataupun swasta. Karena APBD di Kota Batu dibagi menjadi dua. Yaitu 50 persen untuk biaya belanja pegawai, dan 50 persen untuk program pembangunan salah satunya pendidikan,” terang Dewanti Rumpoko. “Untuk Kabupaten Malang,

saya tidak janji, karena harus melihat APBD. Sebab selama ini, APBD di Kabupaten Malang tidak sehat. Makanya nantinya akan kami perbaikinya. Termasuk kami juga akan memetakan beberapa sektor, mulai industri, pertanian, wisata laut dan wisata alam,” urainya. ”Akan kami buatkan Perda Produk Hukum, baru nantinya memanggil investor untuk membangun dan meningkatkan perekonomian. Dengan begitu, maka pendapatan daerah bisa untuk membantu pendidikan,” imbuhnya. Dewanti juga mengatakan, bahwa mereka tidak akan mengambil satu persen pun anggaran masyarakat untuk kepentingan pribadi. “Karena keperluan ekonomi kami, sudah ada suami yang bertanggungjawab. Semua hak masyarakat akan kami kembalikan pada masyarakat,” ujarnya. Sementara itu, Masrifah menyampaikan, kalau dirinya sama sekali tidak pernah bermimpi untuk mendampingi Dewanti Rumpoko maju dalam Pilbup Malang. “Saya menerima lamarannya karena visi dan misi yang disampaikan sama dan sejalan. Yaitu mensejahterahkan dan mengangkat perekonomian masyarakat Kabupaten Malang,” tuturnya.

Dalam kesempatan kemarin, kedatangan Dewanti Rumpoko dan Hj Masrifah mendapat sambutan masyarakat. Mereka siap mendukung dan memenangkan pasangan Srikandi ini. Karena harapan masyarakat kepada dua Srikandi sangat besar, yaitu supaya kesejahteraan masyarakat Kabupaten Malang terangkat. Di akhir kunjungan kemarin, istri Wali Kota Batu tersebut, memberikan hiburan bernyanyi dengan lagu ‘Sewu Kutho’. Dewanti juga tidak segan dan malu bergoyang dihadapan masyarakat termasuk duet dengan salah satu masyarakat. H Gunawan HS, SH, Mhum, mengatakan bahwa dua Srikandi ini, diyakini bisa memajukan Kabupaten Malang lebih baik. Baik dari segi perekonomian masyarakat, ataupun pendidikan dan kesehatan. Apalagi Dewanti Rumpoko adalah istri dari Wali Kota Batu yang sudah membuktikan dengan kemajuan Kota Batu. “Saya yakin jika memang dua Srikandi ini terpilih, Kabupaten Malang akan maju. Saya sendiri sebagai kader PDI Perjuangan akan siap all out untuk mendukung pasangan Srikandi ini. Karena saya juga menginginkan sebuah perubahan yang lebih baik di Kabupaten Malang,” paparnya.(agp/ary)

Bersumpah Jalankan Thoriqoh Pasca Lulus Sambungan dari Halaman 1

Toriqoh sendiri memiliki arti sebagai jalan untuk mendekatkan diri kepada Allah. Caranya pun bermacam-macam. Sebagaimana untuk menuju sebuah tujuan, manusia bisa melewati jalan manapun dengan tujuan yang sama. Khusus di PPMH, santri yang telah lulus wajib menjalankan toriqoh Qodiriyah. Cara kerja thoriqoh ini adalah dengan menjalankan ritual rutin yakni dzikir setelah salat. Bacaannya adalah Lailahaillallah minimal sebanyak 165 kali. Kewajiban itu kemudian dikukuhkan dengan proses baiat atau pengambilan sumpah. Semua santri yang telah lulus madrasah harus bersumpah untuk menjalankan thoriqoh qodiriyah itu secara istiqomah (konsisten, Red). ”Baiat biasanya dilakukan oleh masyayikh (para syeikh,

Red). Thoriqoh ini adalah salah satu ciri khas pondok Gading. Semua santri yang sudah lulus harus dibaiat agar menjalankan thoriqoh itu secara istiqomah. Karena dari setiap amalan yang dijalankan manusia itu yang terpenting adalah istiqomah,” urai Ahmad Amin, sebagai pengurus di PMH. Secara simbolis, semua santri diminta berjanji untuk menjalankan thoriqoh tersebut. Pembaiatan ini dilakukan agar mengingatkan kepada para santri bahwa pelaksanaan thoriqoh adalah sebuah tanggungjawab yang harus dilaksanakan dengan sungguhsungguh. “Sebenarnya kalau di sini juga menggunakan thoriqoh naqsabandiyah. Namun ini tidak wajib. Yang diwajibkan adalah yang Qodiriyah. Kalau

memang berkenan, bisa juga menjalankan yang naqsabandiyah yang merupakan thoriqoh dengan tingkatan lebih tinggi,” lanjutnya. Menyinggung masalah alumni, Amin menyatakan kebanyakan alumni PPMH berhasil menjadi akademisi seperti dosen dan guru. Kendati demikian, kebanyakan mereka menjadi pengajar yang tetap taat dengan ajaran Islam yang telah dipelajari di bangku pesantren. “Contoh alumni yang sudah berhasil seperti KH Khusyairi yang jadi dosen di UM jurusan Bahasa Arab, KH Asrukhin dosen di UM juga. Lalu Drs Achmad Subhan yang ngajar di MAN 1 Malang dan KH Murtadlo yang jadi dosen di Unisma. Tapi kebanyakan mengajar di UIN,” jelasnya. (nunung nasikhah/ary/ bersambung) REDAKTUR: BAGUS ARY. LAYOUTER: SLATEM


12

SENIN, 13 JULI 2015

Bantu Anak Yatim dan Dhuafa dari Lima Kecamatan Pekan Islami IX PT ACA TUMPANG – PT Anugerah Citra Abadi (PT ACA) kembali memberikan santunan terhadap anak yatim piatu dan kaum dhuafa dalam Safari Ramadan dikemas Pekan Islami IX PT ACA di Kabupaten Malang. Kemarin pagi, giliran ratusan anak yatim piatu berasal dari lima kecamatan, yakni Pakis, Jabung, Tumpang, Poncokusumo dan Tajinan menerima santunan di Tumpang. Pemberian santunan ditempatkan di Aula Serba Guna milik Kantor Desa Tum­ pang. Owner PT ACA, Iwan Kurniawan, secara simbolis memberikan santunan terse-

but. Kepada Malang Post, Iwan Kurniawan mengatakan, pemberian santunan tersebut, merupakan bentuk kepeduliannya kepada masyarakat yang tidak mampu, pada bulan suci Ramadan ini.“Dalam agama Islam diajarkan, bahwa harus mencintai anak yatim piatu dengan memberikan bantuan, supaya mendapatkan berkah di akhirat nanti,” ujarnya. Ditambahkan, pemberian santunan ini sekaligus dikemas Pekan Islami IX PT ACA. Pemberian santunan itu sangat penting artinya bagi anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang memang membutuhkan

bantuan. Melalui pemberian santunan ini, diharapkan dapat meringankan sedikit beban mereka. Terlebih, juga bisa menikmati indahnya Hari Raya Idul Fitri beberapa hari mendatang,’’ paparnya. Lebih lanjut Iwan Kurniawan menuturkan kegiatan di Kecamatan Tumpang ini merupakan kegiatan Safari Ramadan putaran ke tujuh. “Masih ada dua kecamatan lagi di wilayah Kabupaten Malang yang akan kami kunjungi. Yakni Kecamatan Kepanjen dan Kecamatan Gondanglegi,” urainya. Seperti kegiatan pemberian santunan edisi sebelumnya, santunan kemarin diberikan kepada anak yatim adalah beru-

pa tas dan uang. Sedangkan untuk kaum dhuafa, mendapatkan sembako dan sejumlah uang. “Diharapkan melalui bantuan dapat membantu dan memberikan manfaat bagi para penerimanya,” papar Iwan Kurniawan. Penyerahan bantuan di Tumpang berlangsung dalam suasana penuh kegembiraan.Turut ditandai penampilan mantan vokalis band D’Bagindas, Beni Rianto alias Bian a menghibur ratusan anak yatim piatu dan kaum dhuafa, lewat lantunan lagu-lagunya. Kegiatan sosial ini, terselenggara atas kerjasama PT ACA dengan Pengurus Cabang (Pengcab) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Malang.(big/nug)

GUEST GESANG/MALANG POST

SERAHKAN BANTUAN : Ketua PP PAC Blimbing Agus Yudi Susanto menyerahkan bantuan untuk anak yatim, kemarin petang.

Beri Sumbangsih Terbaik, Santuni 100 Anak Yatim Pemuda Pancasila PAC Blimbing

BINAR GUMILANG / MALANG POST

BERBAGI DI BULAN SUCI : Owner PT ACA, Iwan Kurniawan bersama perwakilan anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang disantuni di Tumpang kemarin.

MALANG - Pemuda Pancasila (PP) Pe­ ngurus Anak Cabang (PAC) Blimbing Kota Malang, menggelar buka puasa bersama dan pemberian bantuan kepada anak yatim di Jl Lahor, Bunulrejo, Blimbing, Kota Malang, kemarin petang (12/7/15). Kegiatan bertemakan “Cinta Sesama dan Berbagi Kasih” ini, diselenggarakan dalam rangka mengisi bulan suci Ramadan, sebagai bulan yang penuh berkah. “Ini tahun keempat kami menyelenggarakan kegiatan ini dalam bulan Ramadan. Kami juga berharap, agar acara seperti terus kami laksanakan di kemudian hari,” ujar ketua PP PAC Blimbing, Agus Yudi Susanto kepada Malang Post, kemarin. Sinyo, sapaan akrabnya, memaparkan tema Cinta Sesama dan Berbagi Kasih ini memiliki arti keluarga besar PP PAC Blimbing, berkeinginan untuk terus memberikan sumbangsih terbaik khususnya kepada sesama yang membutuhkan. Termasuk para

anak yatim seperti ini. Didampingi Wakil Ketua MPO PP Kota Malang Indra Setiyadi,ia menuturkan ada 100 anak yatim dari Kecamatan Blimbing, Kota Malang, menerima santunan berupa uang tunai dan bingkisan oleh PP PAC Blimbing dalam acara yang berlangsung khidmat dalam suasana penuh keakraban ini. Keseratus anak yatim ini, bukan didata dari panti asuhan, melainkan diambil dari rumah masing-masing. “Para anggota mendata ke kawasan mereka tinggal masingmasing. Jadi bukan dari panti asuhan,” tegasnya. Kegiatan diisi tausiyah dari Habib Ali bin Idrus bin Agil ini juga dihadiri MPC PP Kota Malang dan MPC PP Kota Batu, jajaran Koramil Blimbing, Kelurahan Bunulrejo, jajaran PAC di Kota Malang, serta jajaran PP Kabupaten Malang dan Kota Batu dan undangan lainnya. ‘’Kami juga berterima kasih atas kehadiran Bapak Eddy Wahyono,Bapak Yoyok Wardoyo dan H.Mochtar serta para tokoh dan pihak lainnya menyukseskan acara ini,’’ tegas Sinyo dan Indra Setiyadi. (erz/nug)

Segenap Pimpinan Staf & Karyawan PT. ACA Mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1436 H REDAKTUR: NUGROHO, LAYOUTER: ABDEE


8 SENIN, 13 JULi 2015

Biliar, Bukan Lagi Olahraga Judi

13

Tips Bermain Biliar untuk Pemula

Tongkrongan Eksekutif Melepas Penat

1. Fokus saat sodok bola. Sepele, namun penting agar akurasi bola lebih tepat sasaran. 2. Kuda-kuda tangan harus kuat. Jangan goyah, karena mempengaruhi sodokan terhadap bola putih ke arah sasaran. 3. Kaki seimbang. Jika sodok dengan tangan kanan, kaki kiri di depan. Begitu juga sebaliknya. 4. Usahakan, ujung stik berbentuk curva atau bulat, demi menghindari kesalahan sasaran. 5. Sodok bola dengan kekuatan yang pas, jangan terlalu keras dan jangan terlalu lemah. 6.Rajin berlatih untuk memahirkan jenis-jenis pukulan sulit. 7.Nikmati olahraga biliar. Jangan tegang. Selalu rileks dan menikmati setiap sodokan bola putih ke arah sasaran. *Diolah Dari Berbagai Sumber

grafis: gga/mp

Kodew

Nongkrong Turunkan Stress

SIAPA bilang biliar itu hanya olahraga taruhan? Seiring bertambahnya waktu, biliar kini adalah olahraga rekreasi yang penuh gengsi. Dipopulerkan kaum bawah penghobi judi, biliar telah berevoluasi jadi olahraga berkelas dan dihargai. Bahkan, biliar pun masuk cabor untuk meraup prestasi.

Hendro Mardiko, penggemar biliar di Malang, menyebut bahwa olahraga ini sudah berubah selama beberapa tahun terakhir. “Dulu kita tahunya biliar itu olahraga ‘bawah’ karena dipakai judi. Sekarang, stereotip itu hilang karena biliar bisa dinikmati semua kalangan,” tutur Hendro kepada Malang Post kemarin. Pria yang juga jurnalis senior itu menyebut, konotasi negatif yang mengelilingi biliar sudah lama hilang. Sekarang, biliar identik dengan tongkrongan eksekutif muda

yang ingin melepas penat, dengan tempat hangout yang santai dan hangat. Menurut Hendro, 15 tahun terakhir biliar sudah menjadi lifestyle kalangan eksmud. “Biliar sudah jadi gaya orang-orang eksmud. Makin banyak juga tempat biliar yang eksklusif di Malang. Suasananya cozy dan nyaman. Jadi ya bagus sih. Tapi saya sendiri gak ngejar gengsi. Karena, saya sudah hobi biliar sejak lama. Saya gak bermain biliar demi prestise, cuma hobi aja,” kata Hendro.

Sejak SMA, Hendro mengaku sudah bermain biliar. Awalnya, ia hanya ingin refreshing. Namun, biliar membuatnya makin kecanduan. Pria yang juga mantan atlet pingpong itu mengaku senang main biliar karena banyak efek-efek bola yang bikin takjub. Bahkan, menurutnya prinsip gerakan bola di biliar itu mirip dengan pingpong. “Intinya sih saya hanya suka biliar karena hobi, bukan jadi profesi. Saat itu, profesi saya atlet tenis meja,” tutur Hendro. Baca Tongkrongan... Hal.16

foto-foto: guest gesang

NONGKRONG menjadi pilihan favorit para pekerja dan karyawan yang ingin melepas stres dan kejenuhan kerja. Setelah menjalani rutinitas mingguan, Aprilia Rahmadhani, pekerja bank swasta, menyempatkan diri untuk jalan-jalan santai di akhir minggu. “Kita sudah bekerja selama weekday. Tentu harus mengurangi stres di hari libur. Biasanya, weekend jadi momen yang pas buat santai. Kalau sudah hari Sabtu dan Minggu, seringnya nongki-nongki di tempat favorit,” kata April, sapaan akrabnya kepada Malang Post. Wanita yang juga pernah bekerja di salah satu hotel bintang empat di Malang itu menganggap, nongkrong di tempat favorit bisa menurunkan kadar stres yang menumpuk selama weekday kerja. April menyebut, mall di Malang sudah bisa meredakan stresnya. “Biasanya sih hanya jalan-jalan di mall aja. Nongkrongnya juga di mall. Santai aja sih, kalau lagi weekend,” tambahnya. Baca Nongkrong... Hal.16

Kita sudah bekerja selama weekday. Tentu harus mengurangi stres di hari libur. Biasanya, weekend jadi momen yang pas buat santai. Kalau sudah hari Sabtu dan Minggu, seringnya nongkinongki di tempat favorit,”

‘‘

Aprilia Rahmadhani

Beby Linda

Kodew Main Biliar, OK

BILIAR: Aktivitas biliar bukan lagi kegiatan berjudi, tapi kini menjadi olahraga berkelas dan dihargai

BILIAR tidak lagi eksklusif milik kaum adam. Para wanita yang menggilai olahraga konsentrasi ini pun bermunculan. Karena karakter yang tidak membutuhkan otot tapi otak, kaum wanita bisa menikmati biliar. Beby Linda, salah satu penggemar biliar asal Malang, menyebut bahwa olahraga ini bisa dimainkan siapapun. “Canggung karena stigma biliar sebagai olahraga pria? Enggak deh. Tergantung orangnya masing-masing sih. Kalau aku biasa aja. Karena

sudah hobi cukup lama, jadi gak canggung walau main lawan laki-laki. Aku udah 8 tahunan main biliar, jadi udah biasa,” papar Linda kepada Malang Post, Sabtu malam (11/7). Menurutnya, kaum hawa tidak seharusnya didiskriminasi u n t u k m e n y u k a i b i l i a r. Pasalnya, olahraga ini sudah lama meninggalkan stereotip sebagai olahraga para pejudi. Dengan banyaknya wanita yang masuk dan menggemari biliar, imej murahan pun hilang. Bahkan, Linda menyebut

bahwa olahraga ini punya penggemar yang cukup banyak di Malang. “Biasanya sih saya main di O2, Breakshoot Malang atau Jambuluwuk Resort Kota Batu. Saya makin banyak kenal orang dari biliar. Saya pun ketemu dengan orangorang yang sama-sama suka biliar. Tak terbatas pria, kaum wanita pun banyak juga kok yang main biliar. Udah beda dari biliar yang dulu-dulu,” sambung Linda. Baca Kodew... Hal.16

REDAKTUR: febri setyawan, LAYOUTER: gga


AREMA SPORT Piala Indonesia Satu

Terancam namen Piala Indonesia satu. Promotor katanya masih terus mencari peserta tambahan,” ucapnya seperti dilansir situs Laskar Wongkito Meski sudah mengutarakan secara lisan, Sriwijaya FC belum tahu pasti apakah turnamen akan tetap lanjut. Pihaknya akan menunggu sam-

klub juga belum dibicarakan, tunggu 15 Juli,” terangnya. (dkk/jpnn/jon)

pai finalisasi dan drawing Piala Kemerdekaan, diputuskan pada 15 Juli nanti. “Kami menunggu bagaimana nanti 15 Juli kepastiannya. Subsidi untuk

Evan Dimas Ingin Main di Eropa JAKARTA- Mantan kapten timnas indonesia U-19, Evan Dimas Darmono mengungkapkan hasratnya untuk berkarir di luar negeri. Jepang dan Eropa pun menjadi tempat yang di impikan Evan. “Kepengen main di Jepang dan Eropa,” ucap Evan Dimas saat ditemui beberapa waktu lalu di Lapangan Sepak Bola Telkom. Perihal alasannya memilih dua daerah tersebut, Evan Dimas mengatakan bahwa baik Jepang dan Eropa memiliki tim sepak bola yang berkualitas. “Kita tahu sepak bola di sana sangat bagus dibanding kita. Makanya saya ada keinginan kesana,” akunya. Ditanya mengenai apakah ada tawaran main di dua wilayah tersebut, Evan pun merespons sejauh ini belum. “Gak ada,” ucap Evan. Sementara itu, gelandang serang timnas senior Indonesia, Zulham M Zamrun, mengatakan bahwa dia pernah dapat tawaran main di Jepang. “Saya dapat tawaran dari agen ke Jepang. Tetapi belumlah ke arah sana. Nanti dilihat seperti apa,” tandas Zulham. Sementara itu Evan Dimas dan Ferinando Pahabol, menjadi pahlawan setelah mencetak gol bersamaan di satu pertandingan. Tapi pertandingan tarkam! Duo pemain Garuda Muda itu bermain bagi timnya, Nahusam FC. Gol keduanya mengantarkan Nahusam FC ke babak 8 besar FAJAR-Liga Ramadan 145. Melawan Mitra Variasi di Stadion Gelora Andi Mattalatta, Nahusam FC

menang dengan skor meyakinkan 3-1. Evan dan Ferinando mencetak gol di akhir pertandingan, masing-masing pada menit ke-45 dan 50. Satu gol Nahusam FC dicetak Febri Hamzah di menit ke-12 lahir dari titik putih. Sementara satusatunya gol balas a n Mitra Va r i a s i dilesakkan Alfian Rabda di menit ke-40. Sebenarnya Mitra Variasi punya peluang mencetak gol lagi melalui tendangan penalti namun sang eksekutor, Khairil Anwar, gagal melaksanakan tugasnya dengan baik. Pada pertandingan kemarin, kedua tim memainkan permainan dengan intensitas tinggi. Ketatnya laga berlangsung hingga babak pertama usai. Namun masuknya Ferinando Pahabol menggantikan Diego Michiels pada menit ke-20 menjadikan permainan Nahusam makin berkembang. Terlebih setelah Evan Dimas masuk menggantikan Hamka Hamzah di babak kedua. Puncaknya kala Evan mencetak gol di menit akhir pertandingan. Pelatih Nahusam, Tony Ho, mengaku puas dengan performa anak asuhnya. “Di menit awal pemain bermain terlalu terburu-buru namun di pertengahan babak kedua kita bisa mengendalikan

14

lintas sepak bola

PSM Siap Jadi Tuan Rumah PIS MAKASSAR – Jika para pekerja ingin bekerja, tentu saja membuat perusahaan mempersiapkan segala sesuatunya termasuk gajian. Hal tersebut juga dilakukan oleh PSM Makassar.Tim berjuluk Juku Eja itu siap menjadi tuan rumah pada babak penyisihan turnamen Piala Indonesia Satu (PIS) Agustus mendatang. Terus melakukan persiapan, tidak terkecuali sistem penggajian skuat Pasukan Ramang nantinya. Direktur Klub PSM, Sumirlan, menuturkan sistem penggajian akan Sumirlan berbeda saat Indonesia Super League (ISL) dengan PIS. Nilainya hanya sekitar 25 persen saat pemain bermain untuk kompetisi ISL. “Untuk gaji kita masih akan negosiasi ke pemain. Kisarannya 25 persen dari yang lalu,” ucapnya. Salah satu pemain PSM musim lalu yang kembali memperkuat PSM pada PIS nanti, M Rahmat, menuturkan tidak terlalu mempermasalahkan mengenai sistem penggajian. “Alhamdulillah karena kepastian turnamen itu bergulir. Artinya kami para pemain bisa mencari nafkah lagi dari sepakbola. Mengenai gaji, tidak terlalu dipermasalahkan, lagian ini turnamen pra season sebelum ISL kembali bergulir,” kata pemain asal Takalar ini. Pemain lainnya, Dimas Galih, juga tidak terlalu mempermasalahkan perihal gaji. Pemain berposisi kiper ini mengikut keputusan dari manajemen PSM. “Saya ikut saja. Karena saya ingin benar-benar membela PSM. Rezeki Allah yang mengatur,” kata Dimas.Rekan setimnya musim lalu, David Ariyanto, juga sependapat. “Bila penggajiannya perbulan saya setuju saja,” ucapnya.(jpnn/jon)

Batal

JAKARTA - Piala Indonesia Satu terancam gagal terlaksana setelah Barito Putera dan Persiram Raja Ampat mundur. Selain itu, Persija Jakarta juga bisa saja tak tampil karena belum menyelesaikan hutang gaji. Tanpa mereka, peserta tinggal sembilan tim yang berminat. Padahal, pihak Promotor turnamen Piala Indonesia Satu, Mahaka Sports, mengincar minimal 12 tim ikut serta agar turnamen jalan terus. Sejauh ini, baru satu klub yang awalnya enggan ikut serta, memutuskan ambil bagian. Yakni Sriwijaya FC. Faisal Mursyid, Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri, pengelola Sriwijaya FC, mengaku telah mendaftarkan diri secara lisan. “Kami sudah sampaikan kalau Sriwijaya FC akan ikut serta dalam tur-

SENIN, 13 JULi 2015

permainan dan memenangkan pertandingan,” katanya. Sementara itu, asisten pelatih Mitra Variasi, Harmoko, mengaku meski kalah dia tetap mengpresiasi penampilan anak asuhnya. “Ini bukan rezeki kita namun secara keseluruhan teman-teman bermain luar biasa,” pungkasnya. Di babak 8 besar nanti, Nahusam bakal menantang PS Putra Banca. Pada pertandingan kemarin, Putra Banca yang diarsiteki Subair Madjid menang dramatis atas PS Emmy Saelan lewat babak undian adu pinalti. Kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal. Pada babak undian penalti kemarin, Emmy Saelan bertindak sebagai eksekutor. Namun sayang algojo Emmy Saelan, Taufik, gagal menuaikan tugasnya dengan baik. Sepakannya jauh melambung ke atas mistar gawang. Putra Banca pun lolos dan berhak melaju ke babak delapan besar. Empat penendang kedua tim sebelumnya sukses melesakkan bola ke jala lawan. (mp13rdi/yat/ smd/ jpnn/ jon)

Ngurah Nanak Siap Gantikan Pemain Asing PALEMBANG- Saatnya yang muda tampil. Saatnya pemain lokal unjuk gigi. Begitupun yang akan terjadi di tim besar Indonesia, Sriwijaya FC. Bek tengah Sriwijaya FC, Ngurah Wahyu Trisnajaya mengaku siap menggantikan peran Abdoulaye Yousuff Maiga di turnamen Piala Indonesia Satu (PIS) 2015. Jika klub benar-benar jadi ikut dalam turnamen ini, maka otomatis peran pemain kelahiran Denpasar, Bali ini sangat dibutuhkan skuat untuk menuntup lubang pertahanan. Jika jadi, Nanak, sapaan akrabnya, akan berduet dengan Fachrudin Ariyanto, yang perannya tak tergantikan di klub berjuluk Laskar Wong Kito ini. “Sebagai pemain kita selalu siap, kapan pun dibutuhkan klub,” kata Nanak. Musim lalu, peran stopper berpostur 180 cm ini memang tak terlalu mencolok dalam tubuh skuat Jakabaring. Ia pun selalu menjadi pilihan kedua coach Benny Dollo, di bawah bayang-bayang Maiga. Seiring telah diputus kontraknya tiga pemain asing di kubu jersey kuning-kuning, menjadi peluang besar Nanak untuk meraih posisi inti tim. “Sejauh ini belum ada konfirmasi langsung dari manajemen, pemain akan kembali dikumpulkan, harapan saya tim juga bisa ikut,” ujar pemain 26 tahun ini. (lis/jpnn/jon) Ngurah Wahyu Trisnajaya

Evan Dimas darmono foto-foto: net

Atep Setia di Persib

atep

BANDUNG-Setelah tim Persib Bandung melakukan pembubaran tim, beberapa pemain langsung merasakan rindu latihan. Mantan kapten Persib Bandung Atep tetap akan memilih klub berjuluk Maung Bandung sebagai pelabuhan utamanya jika ada turnamen atau kompetisi lagi. Meski sempat kecewa dengan keputusan Manajemen tim, yang memutus kontrak dan keterlambatan informasi, tidak membuat Atep berpaling ke klub lain. ”Mudah-mudahan manajamen cepat mengumpulkan kami, walaupun kemarin ada rasa kecewa juga dengan sikap manajemen yang membubarkan kita, tapi kalau saya pribadi prioritas utama tetap untuk Persib,” ujarnya. Saat ini, para mantan punggawa

Persib 2015 sedang menunggu kabar dari manajemen, untuk persiapan turnamen Piala Indonesia Satu, apakah Atep dan kawan-kawan akan terpanggil kembali atau tidak. Sebelumnya, Persib sudah mengkonfirmasi untuk mengikuti gelaran yang digagas pihak promotor Mahaka Sport Entertainment itu. Turnamen yang rencananya digelar 15 Agustus mendatang bakal menjadi momen baik untuk manajemen kembali mengumpulkan skuat juara. ”Bagi saya pribadi ini kabar baik. Ini tentu sangat ditunggu sekali oleh para pemain juga. Kita tidak ada aktivitas latihan, tidak ada pertemuan bareng, tidak ada aktivitas bertanding, otomatis kebersamaan yang sudah

kita bangun itu terpecahkan,” bebernya. Sementara itu bagi Ahmad Jufrianto wacana Piala Indonesia Satu akan berpotensi menghidupkan kembali sepak bola nasional yang tengah vakum. ”Semoga terealisasi, ini bisa jadi momen yang bagus, lama kami tak bertanding, ya kalau memang nanti pemain dikumpulkan lagi, saya pribadi sangat menyambut dengan positif gelaran ini,” ucap Ahmad Jufriyanto. Bila memang terealisasi kedua wacana tersebut, Jupe berharap agar Persib segera merapatkan barisan. Terutama untuk kembali memadukan antar pemain di lapangan hijau, disamping menyoroti masalah fisik pemain.

”Yang jelas kita memang gak ada pertandingan, terus kondisi juga pasti berbeda karena biarpun banyak pemain yang berlatih sendiri, tapi kan beda dengan latihan sama pelatih dan juga kerjasama yang terbangun harus diperkuat lagi karena kita sudah satu bulan lebih gak ada latihan bareng,“ tuturnya. Ketika disinggung perihal pemutusan kontrak yang sempat membuatnya kecewa. Jupe menegaskan jika dia tidak ingin larut dan tetap memiliki motivasi kuat untuk kembali turun membela panji Persib Bandung. ”Ya. Motivasi untuk kembali berlaga itu tetap tinggi, semangat untuk bertanding kembali ada, kita tetap optimis sepakbola Indonesia bisa lebih baik lagi,” ucap Jupe. (lis/jpnn/jon) REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


SENIN, 13 JULi 2015

15

Marquez Sempurna, Pedrosa Asapi Rossi SACHSENRING - Marc Marquez benarbenar mengukuhkan dirinya menjadi Dewa di Sachsenring, sirkuit MotoGO Jerman. Dalam race yang berlangsung Minggu (12/7) malam WIB, Marquez menjadi juara, diikuti Dani Pedrosa dan Valentino Rossi di podium ketiga. Sejak rangkaian MotoGP dimulai Jumat (10/7) kemarin, Marquez memang sudah menunjukkan keperkasaannya. Empat sesi latihan bebas disapu bersih. Pole position pun kemudian diraih dengan meyakinkan. Dalam balapan, Marquez sempat dikejutkan oleh aksi Jorge Lorenzo yang start di posisi ketiga. Sebelum tikungan per-

tama, Lorenzo berhasil memimpin di depan meninggalkan Marquez dan Pedrosa. Hingga lap keempat, Kuda Besi Lorenzo tampak menakutkan. Lorenzo memimpin, diikuti Marquez, Pedrosa, Andrea Iannone dan Rossi yang melesat masuk empat besar usai start dari posisi keenam. Namun itu tak berlangsung lama. Di lap kelima terjadi perubahan signifikan. Marquez menyalip Lorenzo, Rossi mendahului Pedrosa. Empat pembalap ini bersaing ketat. Lorenzo tiba-tiba dengan mudah didahului oleh Rossi dan kemudian Pedrosa. Sementara Marquez sudah semakin jauh di depan, persaingan ketat akhirnya dilakoni Rossi dan Pedrosa. Pedrosa akhirnya

berhasil menyalip Rossi dan mengasapi Rossi hingga finis. Jorge Lorenzo yang melakoni balapan dengan start brilian harus puas finis di tempat keempat. Dengan hasil ini Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo harus lebih waspada di klasemen sementara MotoGP. Marquez, kembali menjadi juara di MotoGP Jerman, dan kali ini adalah yang keenam secara berturut-turut. Marquez juga menorehkan catatan emas itu dengan posisi start terdepan. Sekarang, Marquez sudah kembali ke performa idealnya. Dia sudah menunjukkan kepada Rossi dan Lorenzo, tidak akan mudah merebut gelar juara MotoGP di tangannya. (adk/jpnn)

hasil race di sirkuit sachsenring jerman 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20.

Marc Marquez Dani Pedrosa Valentino Rossi Jorge Lorenzo Andrea Iannone Bradley Smith Cal Crutchlow Pol Espargaro Danilo Petrucci Aleix Espargaro Maverick Vinales Yonny Hernandez Hector Barbera Alvaro Bautista Jack Miller Nicky Hayden Eugene Laverty Alex De Angelis Loris Baz Athina Michael Laverty

Repsol Honda Team (RC213V) Repsol Honda Team (RC213V) Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) Ducati Team (Desmosedici GP15) Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) CWM LCR Honda (RC213V) Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.1) Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.2) Avintia Racing (Desmosedici GP14 Open) Factory Aprilia Gresini (RS-GP) LCR Honda (RC213V-RS) Aspar MotoGP Team (RC213V-RS) Aspar MotoGP Team (RC213V-RS) E-Motion IodaRacing (ART) Forward Racing (Forward Yamaha) Factory Aprilia Gresini (RS-GP)

41:1,087 41:3,313 41:6,695 41:11,015 41:21,872 41:24,302 41:30,968 41:36,040 41:36,962 41:38,340 41:38,361 41:43,168 41:49,698 41:51,774 41:54,856 42:0,008 42:3,825 42:4,209 42:12,249 42:16,997

foto-foto:net

Pakistan Tetap Pede, Meski Waktu Latihan Minim JAKARTA- Pakistan optimistis bisa memenangi pertandingan menghadapi Indonesia pada babak kedua Piala Davis Grup II Zona Asia-Oseania. Padahal, mereka waktu latihan mereka minim. Pertandingannya sendiri akan digelar pada 14-16 Juli 2015 di Stadion Tenis Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta. Bagi kedua negara, pertemuan untuk memperebutkan satu slot ke laga final Piala Davis Grup II zona Asia Oseania itu merupakan pertemuan keempat. Salah satu pemain Pakistan, Aqeel Khan, mengakui bahwa ia dan timnya tidak memiliki waktu latihan bersama yang banyak. Selain karena puasa, dua rekan mereka, Samir Iftikhar dan Mohammad Abid Ali Khan Akbar, baru kembali dari Amerika Serikat. “Mereka berdua latihan di sana sehingga banyak waktu yang terpotong untuk tim secara keseluruhan,” katanya. Namun, tak hanya waktu latihan yang terbatas. Salah satu pemain mereka, Aisam Qureshi, mengalami cedera dan diakuinya hal itu cukup mempengaruhi komposisi tim. “Ada satu pemain cedera yaitu Aisam sehingga kemungkinan akan ada yang main double. Tapi saya siap jika memang dibutuhkan,” timpal Hamed Ulhak, kapten tim Pakistan. “Kami yakin 100 persen bisa memenangkan pertandingan dan memberikan yang terbaik. Karena semua hasil tergantung di lapangan besok.”(mcy/roz/dtc/jon)

Venue Baru Aquatik dan Atletik Dibangun Mulai Januari 2016 JAKARTA-Pemerintah memastikan harus membangun venue baru, untuk cabang Aquatik dan atletik menghadapi Asian Games 2018. Itu setelah tawaran untuk menggelar dua cabor Olimpik terserbut di kompleks Olahraga Jakabaring, Palembang, ditolak. Menurut Juru bicara Kemenpora, Gatot S Dewo Broto, induk olahraga Aquatik dan Atletik yang meminta agar even Asian Games tak digelar di kota penyokong. “Induk cabor dunianya yang minta. Kalau Jakabaring venue renangnya indoor, atletiknya juga bagus baru, kurang apa coba. Tapi mereka mintanya kalau cabor Aquatik dan Atletik harus di ibu kota, jangan di kota lain,” katanya, Minggu (12/7). Sayangnya, melihat kualitas venue di Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), baik atletik di Stadion Madya dan Aquatik di Stadion renang, sudah tak layak lagi dan tak memenuhi standar Akuatik Internasional. “Memang kalau renang, lintasannya kurang. Tidak standar, juga belum indoor. Di Madya juga, banyak fasilitas yang harus dibenahi. Karena itu nggak mungkin kalau nggak bangun baru,” terangnya. Eksekusi pembangunan venue baru ini menurut Gatot sudah mulai dibicarakan untuk masuk dalam RAPBN dan RAPBD 2016. “Nanti eksekusi pembangunannya mulai Januari 2016. Jadi bisa selesai jauh sebelum even Asian Games 2018 nanti,” paparnya. (dkk/jpnn/jon)

Tim Piala Davis Mungkin Tanpa Christopher Rungkat J A K A RTA - Ti n g g a l s e h a r i s e b e l u m pertandingan Indonesia vs Pakistan di Piala Davis Grup II Zona Asia-Oseania digelar. Menjelang pertandingan itu, Indonesia mendapatkan kabar kurang menyenangkan: Christopher Rungkat diperkirakan tak bisa main karena cedera. “Christopher bisa main atau nggak tergantung undian bes ok. Tapi, kalau memang tidak main, dan Aisam Qureshi (pemain unggulan Pakistan) juga tidak main, tentu ini menjadi kesempatan kami untuk mempercayakan Aditya Hari Sasongko dan David Agung Susanto sebagai andalan di Davis Cup nanti,” kata kapten non-player, Roy Therik, dalam jumpa pers di Tennis Indoor Senayan, Minggu (12/7). Christo --panggilan akrab Christopher Rungkat-- sejatinya menjadi salah satu andalan di Piala Davis yang akan digelar 14-16 Juli di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Namun, cedera pinggang yang didapatnya dari Thailand, saat mengikuti Men’s Future, mengharuskan dia untuk beristirahat. Tak hanya itu, tim medis juga melarangnya untuk ikut berkompetisi selama dua minggu. “Saat di Thailand memang dia sudah mengatakan pada saya jika kondisinya sedang tidak enak. Tapi, karena belum ada konsultasi dengan dokter jadi saya belum bisa langsung memutuskan. Saat diperiksa tim medis, dia memang cedera. Jadi, kemungkinan besar dia tidak tanding besok,” ungkap Roy. Terkait kemungkinan pengganti Christopher di nomor single dan double, Roy mempercayakan kepada David sebagai single pertama dan Adit

sebagai single kedua. Sementara untuk double masih melihat dari skor dan kondisi pemain. “Jadi, ini sebenarnya menjadi kesempatan kami juga untuk menjadikan David dan Adit sebagai second single yang solid. Karena evaluasi kami dari dulu dan yang paling berat adalah tidak memiliki second single yang solid untuk main beregu. Dengan (misalnya) Christo tidak main tentu menjadi kesempatan bagi kedua pemain tersebut,” ujar Roy. “David sendiri saat ini kondisinya baik. Dia juga pemain sangat bagus untuk double, meski sebelumnya memang saat bermain sama Christopher tidak terlalu padu. Makanya kalau nanti ternyata Aisam tidak hadir, nomor double yang turun kemungkinan David dan Sunu Wahyu Trijati.” “Saya sudah bicara dengan David. Tapi, sejak awal memang saya sudah mempersiapkan dia dari segi teknik, strategi, dan mental.” Sementara itu, Christo mengatakan saat ini dirinya masih tahap pemulihan. “Saya harus lebih peduli dengan kondisi tubuh saya. Jangan karena maksa untuk bisa main besok, tapi efeknya bisa istirahat sampai berbulan-bulan seperti waktu dulu. Apalagi saat ini saya juga sedang proses meningkatkan peringkat saya juga. Jadi, harus profesional dalam mengambil keputusan,” katanya. “Ya, bisa dibilang ini cedera kambuhan yang dulu, karena letaknya hampir sama di pinggang. Makanya disarankan dokter untuk tidak berkompetisi dulu selama dua minggu,” ungkap petenis berusia 25 tersebut. (mcy/roz/dtc/jon)

Christopher Rungkat

MOTOGP

Dani Pedrosa

Makin Percaya Diri Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, makin percaya diri menatap gelaran MotoGP Jerman usai berhasil menjadi pembalap tercepat kedua pada sesi kualifikasi di Sirkuit Sachsenring, Sabtu, 11 Juli 2015 malam WIB. Pedrosa hanya berselisih 0,3 detik dari rekan satu timnya, Marc Marquez, yang keluar sebagai pembalap paling tercepat dengan catatan waktu 1 menit 20,336 detik. Hasil ini berhasil memutus tren negatif yang didapat oleh pembalap berusia 29 tahun tersebut dalam beberapa seri di musim 2015. Hasil buruk dalam beberapa balapan tidak lepas dari masih belum pulihnya cedera pompa lengan yang diderita Pedrosa. “Akhirnya, saya bisa mulai berada di barisan depan. Ini sangat penting bagi saya, terutama karena permulaan lomba di trek ini sangat ketat,” kata Pedrosa seperti dilansir Crash. “Ini benar-benar merupakan hasil yang baik untuk berada di barisan terdepan. Sayangnya saya mengalami beberapa masalah dengan Cal Crutchlow,” ujar dia. Pedrosa sempat mengalami masalah dengan Crutchlow pada sesi kualifikasi kedua. Akibat dari kecelakaan tersebut, Pedrosa dikabarkan sempat melampiaskan emosinya dengan memukul tunggangannya. Akan tetapi, tidak lama berselang pembalap LCR Honda itu menyampaikan maaf telah memnyebabkan kecelakaan. Dia telah menyampaikan langsung kepada Pedrosa, dan keduanya saling memahami mengapa kecelakaan itu terjadi.(vvn/jon)

david beckham

Asyik Nonton Wimbledon LONDON - Meski sudah pensiun dari lapangan hijau, pesona David Beckham masih belum pudar. Hal tersebut terlihat di final ganda putra Wimbledon, Sabtu 11 Juli 2015, yang mempertemukan Jean-Julien Rojer/Horia Tecau dengan Jamie Murray/John Peers. Dalam suatu momen, bola tenis harus keluar lapangan. Bak seorang kiper, Beckham menangkap bola tersebut dan langsung mengembalikannya ke lapangan. Demikan seperti dilansir Fox Soccer. Aksi tersebut tak disangka membuat seantero lapangan heboh. Para penonton langsung memberikan tepuk tangan meriah kepada pria 40 tahun tersebut. Bahkan para pemain ikut memberi tepukan untuk Beckham. Mendapat sambutan tak terduga, Beckham langsung salah tingkah. Mantan pemain Real Madrid dan Paris SaintGermain ini tersenyum dan membalas sambutan dari para penonton. Jean-Julien Rojer/Horia Tecau akhirnya keluar sebagai pemenang di ganda putra. Pasangan BelandaRumania ini menang 7-6 (7-5), 6-4, 6-4 dalam waktu 1 jam 52 menit. (vvn/jon) REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


SENIN, 13 JULi 2015

16

Iker Casillas

Resmi Tinggalkan

Real Madrid

MADRID-Real Madrid telah mengonfirmasi Iker Casillas akan meninggalkan klub. Kiper yang telah 25 tahun berseragam Los Blancos tersebut akan bergabung dengan klub Portugal, Porto. “Real Madrid dan FC Porto telah mencapai kesepakatan transfer Iker Casillas untuk pindah ke klub Portugal.” begitulah pernyataan yang dilansir di website resmi. Casillas memang santer dikabarkan akan bergabung dengan Porto akhirakhir ini. Untuk menggantikan perannya, Real Madrid kini mendekati Kiko Casilla dan tetap memburu David de Gea dari Manchester United. Di Santiago Bernabeu, kiper 34 tahun ini sudah banyak merasakan gelar juara. Mengawali karier junior pada tahun 1990, Casillas pernah memenangkan lima gelar juara La Liga, dua Copa del Rey, tiga Liga Champions, dua UEFA Super Cup, satu Piala Dunia Antarklub, dan lima di kompetisi lainya. Tak heran, seabrek ucapan pujian dan say good bye dikirimkan rekannya, seperi dirangkum dari AS, Minggu (12/7).

“Sebuah kehormatan untuk berbagi ruang ganti dengan legenda sepak bola dan Real Madrid. Terima kasih untuk semuanya kapten,” kata gelandang Real Madrid, James Rodriguez. “Iker ... Sebuah kehormatan telah dengan Anda lebih dari delapan tahun, belajar dengan Anda. Saya berharap yang terbaik selalu kapten! :( # 1,” tulis Marcelo, salah seorang sahabat Casillas di El Real. Dari jauh, mantan rekan satu tim Casillas, David Beckham juga ikut memberi ucapan.”Apa lagi yang bisa dikatakan tentang orang satu ini ... .Saya sedih melihat Iker meninggalkan klub yang ia cintai, dan sudah memberikan segalanya untuk selama bertahun-tahun ... Dia adalah teman, orang yang mengagumkan dan salah satu kiper terbaik dalam sejarah permainan ... Seorang legendarealmadrid ... Gracias amigo,” sebut Beckham. Sementara itu Presiden Espanyol, Joan Collet, mempersilahkan Real Madrid untuk bernegosiasi dengan Kiko Casilla apabila mereka mau memberikan penawaran yang lebih tinggi lagi dari sebelumnya.

Casilla belakangan ini memang santer disebut akan diboyong ke Santiago Bernabeu oleh Madrid dalam waktu dekat. Ia diproyeksikan untuk menggantikan Iker Casillas. Kabarnya, Madrid sudah memberikan penawaran resmi pada Espanyol untuk memboyong kipernya yang berusia 28 tahun tersebut. Akan tetapi, Collet ingin agar Los Blancos bersedia mengeluarkan uang lebih banyak untuk menebus Casillas karena tawaran pertama mereka dirasanya terlalu sedikit. “Tak ada tawaran lain lagi dari Madrid dan uang senilai empat juta Euro yang mereka tawarkan nilainya sangat sedikit untuk sang pemain dan klub ini. Jumlah itu merupakan jumlah yang sangat kecil. Jika tawaran itu tak berubah, kami tak akan mau bernegosiasi dengan mereka,” tegas sang Presiden seperti dilansir Goal. Casilla sendiri memiliki klausul pelepasan senilai 20 juta Euro. Walau demikian, Madrid sendiri bisa menebusnya dengan separuh harga karena mereka memiliki separuh hak kepemilikan kiper tersebut. (gl/dim/ rm/shd/adk/jpnn/jon)

PERGI: Penjaga gawang utama Real Madrid Iker Casillas harus meninggalkan klubnya dan gabung dengan Porto di musim depan.

foto-foto net

serie a

Van Gaal Beberkan Kekuatan Matteo Darmian

Hernanes MANCHESTER- Louis Van Gaal girang bukan kepalang setelah Manchester United resmi mendapatkan tanda tangan Matteo Darmian. Bagi Van Gaal, mantan bek Torino itu bakal sangat berguna untuk MU. Pasalnya, Darmian merupakan tipe pemain yang mampu beroperasi di beberapa posisi dengan sama baiknya. Hal itu tentu san-

Matteo Darmian

gat berguna ketika MU tengah menghadapi krisis pemain di satu posisi. “Matteo adalah bek kanan yang juga bisa bermain di kiri. Dia adalah bek yang sangat kuat dan punya kemampuan untuk menyerang. Itu sangat diperlukan di Premier League,” terang Van Gaal di laman MU, Sabtu (11/7). “Matteo akan menjadi tambahan

yang sangat berharga bagi tim. Saya senang menyambut kedatangan Darmian ke klub. Saya tak sabar untuk segera bekerjasama dengannya,” tegas Van Gaal. Darmian diikat dengan kontrak berdurasi empat musim. Namun, MU masih memiliki opsi untuk menambah kontrak pemain terbaik timnas Italia periode 2014 tersebut. (jos/jpnn/jon)

Tongkrongan Eksekutif Melepas Penat Sambungan dari Halaman 13

Ia menambahkan, biliar bisa membuatnya merasa fresh setelah menjalani rutinitas harian. Apalagi, sejatinya biliar sendiri bisa dilakukan dengan santai dan rileks. Namun, bukan berarti biliar bisa dimainkan dengan sembarangan. Sebaliknya, biliar itu memacu otak untuk fokus dalam bermain.

“Feeling ball harus dijaga. Kondisi fisik pun pengaruh. Kalau fisik lagi buruk, fokus kita juga kena dampak. Santai tapi tetap harus fokus dan konsentrasi,” papar Hendro. Sementara itu, kiper Arema Cronus, I Made “Kadek” Wardana juga hobi main biliar di waktu senggang. Kadek menyebut, olahraga biliar itu

Nongkrong Turunkan Stress

Kodew Main Biliar, OK

Sambungan dari Halaman 13

Sambungan dari Halaman 13

Namun, bukan hanya nongkrong di mall saja yang bisa merontokkan penat rutinitas kerja. Ngemall bareng teman nongkrong juga meredakan stres. Alumnus SMAN 2 Malang ini menyebut, nongkrong dan ngobrol bareng teman bisa membuat suasana hatinya membaik, setelah sibuk bekerja saat weekday. Karena itu, tiap ada kesempatan longgar, April selalu bertemu dengan temantemannya untuk sekadar hang out. “Ya selain nongkrong di mall, ketemu dengan temen dan ngobrolngobrol santai juga bisa nurunin stres. Kesempatannya kan hanya ada Sabtu dan Minggu. Karena itu, kalau gak ada lembur, pasti nyempatin ketemu teman-teman,” tutup April. (fin/feb)

TOKO MP

Jual Beli Barang & Jasa

Ia menyebut, biliar membuatnya ketagihan. Pada tahun 2007, Linda mengaku hanya iseng-iseng bermain biliar. Wanita yang pernah menjadi promotor merek handphone terkenal ini, hanya coba-coba main biliar. Namun, setelah menyodok bola biliar, Linda jadi ketagihan dan tak bisa berhenti main sampai sekarang. “ Aw a l n y a h a n y a i s e n g - i s e n g i n g i n coba biliar. Tapi, setelah mencoba, kok menyenangkan dan bikin nagih. Akhirnya saya terus main biliar sampai sekarang,”

(Untuk menjual atau mencari barang & jasa di Toko MP, silahkan mengisi kupon asli yang dimuat di koran dengan singkat dan padat, kirim ke kantor Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9, Malang. GRATIS!!!)

• mp jual •

• mp jual •

• mp jual •

MP JUAL: Aneka kayu bertuah (Kokka Stigi, Dewandaru, Galih Kelor, Galih Asam, Dll ) hub: Rhestu Brajaningrat, (0341)473712, Jl Cisadane 18 Malang

Mp Jual : Sepeda motor astrea star th 89 n kota surat BPKB saja, stnk hilang brang bagus 2 jt nego hub. 085105167167

MP Jual : Terima jasa cuci kmr mandi, wastafel, kloset, bath up, dll hub. 0341 7077376. sms.085646604841

MP JUAL: Sewa dan jual skafolding ready stok, barang bagus siap pakai, pipa tebal siap kirim malang dan sekitarnya hub: 465239/087855771440

MP-Jual : Tanah PJKA 2100m2 dan pohon jati 70 pohon, 5th. Hub Rahman 081233086801/087859464434

MP JUAL: Tanah siap bangun lokasi di jedong-wagir strategis pinggir jalan raya persis, luas 210 m2 harga Rp.850rb/m2, cocok untuk investasi/bangun ruko. Hub: 085105167167 / 0341 839 5001

Mp Jual : Terima Servis Sofa, Rehab Baru, Hub Darsono 081615879664, Sukoanyar, Jaten, Wajak Mp Jual : Zebra ‘93 n kota pajak panjang siap pake 08813314246 MP JUAL : Jasa dana jaminkan BPKB Happy, Mocin 2 tak dan lain lain thun 95, mobil 85 ke atas hub : 085785299099 irawan

MP JUAL: 2 unit rumah cepat lt.243 m2 hg 600jt/nego lokasi Jl. Selorejo Mlg hub: 0341 7805655 - 088803380371

MP JUAL : Jasa Sablon Keramik, payung, mangkuk, gelas anti gores tinta jerman bulpoint dan lain-lain hub 087701633239 Malang

MP-Jual : Tanah 300m di Puskopad tasikmadu lowokwaru 500rb/m2. Hub Rahman 081233086801/087859464434

MP JUAL : Rumah siap huni, shgb, lt:84, lB:30, 2 kmar tdr, 1 kmr mandi, r.tamu, carpot, pdam, cat baru, di perumahan griya niew sighasari, Rp.190jt bu minat hub.085748417256

MP JUAL : Anda Butuh dana?? Jaminkan BPKB HAPPY, Mocin, 2 Tak dan lain-lain. Motor Tahun 95, Mobil Tahun 85 ke atas, Hub: Irawan (085785299099).

MP JUAL: Rumah pusat kota pusat bisnis IMB Sertifikat hub 081234563228 sarangan atas malang

MP JUAL : Dicari Karyawan Laki-laki usia 18 -22 thn. minim SMP bisa Spd Mtr, Hub: (0341)610 2818 - 0819.4519.3444

MP JUAL: Rumah T 53/61, Perum Permata Regency 2. Karangploso, Minat hub: 081333102295

Mp Jual : Agen es Drop / es tempo dulu area blimbing-dinoyo 082330697789 Donny

MP-Jual : Tanah di Desa Karangan Karangploso Malang 300m2, 400 m2 dan 700m2. harga 700rb/ m2 (7km dari batu). Hub Rahman 081233086801/087859464434

papar Linda. Wanita supel itu mengatakan, ini bukanlah olahraga asal sodok bola untuk masuk ke salah satu dari lubang di meja biliar. “Ini gak sekadar main sodok bola biar masuk lubang. Mesti tangkas dan lincah dalam menyodok bola di meja biliar. Kita juga harus punya akurasi dan perhitungan yang pas sebelum menyodok bola biliar. Harus konsentrasi dalam menentukan jarak dan sudut sodokan bola yang pas,” tutup Linda.(fin/feb)

MILAN- Hernanes sudah tak sabar menyambut kompetisi musim 2015/2016. Gelandang yang terkenal dengan aksi saltonya itu ingin segera mengakhiri paceklik gelar Inter Milan. Masuknya beberapa pemain baru membuat kepercayaan diri pemain asal Brasil itu membuncah. Mereka di antaranya ialah Geoffrey Kondogbia, Joao Miranda, Jeison Murillo dan Martin Montoya. “Apakah kami bisa bersaing mendapatkan Scudetto? Ya, kami bisa. Sebagai sebuah tim, kami terus berkembang,” terang Hernanes sebagaimana dilansir laman Football Italia, Sabtu (11/7). Musim lalu, Inter sempat beberapa kali menunjukkan performa solid. Namun, Inter tak bisa menunjukkan konsistensi hingga akhir musim. Alhasil, Inter harus puasa finish di posisi ke delapan. “Musim lalu kami sudah punya landasan yang solid. Jadi, kami bisa berjuang untuk posisi puncak. Saya berharap hal yang hebat tahun ini. Saya juga ingin berkontribusi besar bagi tim,” tegas Hernanes. (jos/jpnn/jon)

Toko MP adalah pusat jual beli segala jenis barang & jasa, khususnya di Malang Raya. Toko MP merupakan media untuk menjual atau mencari barang baru dan ­barang bekas berkualitas seperti produk handphone, komputer/laptop, fashion, mobil bekas, motor, peralatan rumah tangga, property dan lain-lain. Silahkan berkomunikasi, bertemu dan bertransaksi langsung dengan pelanggan Toko MP. Perihal barang & jasa yang diperjual belikan, Toko MP tidak menerima tanya-jawab dan tidak menerima komplain. Hati-hati terhadap segala jenis penipuan!!!.

MP jual : Terima Service Springbed ,ganti kain ganti per, tambah spon, cuci dll, garansi 6 bln hub 0341-7077376 sms 085646604841

MP-Jual : Rumah Kost kampus ub luas 370 tp perantara shm 085104650811

seperti adu strategi. “Biliar bikin kita harus putar otak terus. Gak hanya mikir menyodok bola sasaran saja. Tapi, kemana bola putih nanti bergerak mendekati sasaran yang diinginkan. Kalau main biliar sih, harus bisa mikir mau ngincar bola lain, atau parkir bola biar lawan kesulitan dan bikin kesalahan,” tutup Kadek.(fin/feb)

Si Tukang Salto Sesumbar Bakal Bawa Inter Raih Scudetto

MP Jual : Jasa Pijat Sehat Hub: 085608163860 MP Jual : Fingerprint, faceprint & cctv, harga mulai sejutaan untuk fingerprint dan harga 2jutaan untuk cctv 4chanel (kamera), hubungi Vicky, pin BB: 7FBB97FF

• mp jual • MP Jual : Orysoap sabun extract beras jepang+ susu kambing etawa. Reseller welcome, hub 081331881283 MP JUAL : Yamaha MIO CW th 2007 akhir wrna hitam N kota hub 03417310730 / 081805180514 Mp jual : Tempat ush,rombong,brg dagangan sdh jln & laku di sklhan kota 9 jt nego hub 082131499455 tdk sms MP JUAL: AIR ASMA BUAT PENYEMBUHAN SEGALA MACAM PENYAKIT BAIK MEDIS MAUPUN NON MEDIS HUB 081271885731 MP JUAL : Bienirit penghemat bbm motor dan mobil hingga 30% murah dan pas umtuk hemat bensin & uang. minat hub :+6287712960933 MP Jual : Kijang stesn long 83 hijau metalik ori utuh antik pjk hidup VR 5 ban bgus 28jt ng bs TT motor +6282330060026 MP Jual : Rmh proses bangun + bahan Lt 72 pinggir jln dkt perum SPI masjid SHM sumur lstrik cck ush 225jt ng +6282330060026 MP JUAL : DAGING BEBEK, KAMI HADIR DAN SIAP MELAYANI PESANAN ANDA, BEBEK MENTAH/EKOR+REMPELO ATI & BEBEK SIAP GORENG/EKOR+REMPELO ATI, LAYANAN KIRIM HUB. 085234371608

Kupon Toko MP Nama Alamat Telpon Jual Cari

: : : :

................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... : ................................................................... ...................................................................

• mp jual •

• mp BELI •

MP Jual : JUICE dan KETAN DURIAN asli segarnya , di Depan Tk Sslsabiila- Tebo Utara- Bandulan- MLG +628164290513

Mp CaRI : Agen/sales es drop, punya motor, hub : 082330697789

MP JUAL : Jasa sablon satuan 85 ribu ukuran A3 minat langsung hub: 085604635534 Mp Jual : Tanah kavling di jual LT 200 ( 10 x 20 ), Shm. lingkungan nyaman jl paving bisa 2 mobil lokasi kapi mantasta sawojajar 2 Hrg nego. Hub 081 555 621 537 MP Jual : Busana mdl terbaru dr Jakarta di Tk SAlSABIILA-Jl. Tebo Utara 5-Bandulan-Mlg. Harga Murah +628164290513 MP jual : Tnh kavling Lt 85, SHM IMB. cluster nyaman strategis. lokasi Jl besi Sulfat harga 3,5 jt permeter nego.. hub 081555621537 MP JUAL : Daster,babby doll, gamis, baju anak ecer maupun grosir pasar kebalen segala ukuran hub: 087701633239 safii. MP Jual : Jasa guru privat mengaji dan PAI jasa translate indo - b ing/ b ing - indo Rp 5000 / lbr, les privat mulai TK-SD- SMP-SMA semua mapel Hub: 085785272591

Mp CaRI : Sales motoris untuk produk bumbu masakan, hub 082330697789 Mp CaRI : penjual eskrim komisi 1000/cup max 35th syrat spd motor 085704650811 Mp CaRI : admin online syarat bisa menulis dan akan di ajari punya kendaraan sendiri. minat hub 087701633239 Mp CaRI : Terima jasa proses batu akik sampai jadi ukuran menyesuaikan 35rb perbiji hub:085604635534 Mp CaRI : Sales Motoris untuk produk snack jipang 082330697789 Donny Mp CaRI : Tentor mat fis kirim lmr,fc ijazah n ktp ke email pusposuwito@rocketmail.com Mp CaRI : PRT tdr dlm, usia +/-50th, sht jsmni/ rhni, ju2r, brsdia bkrj dgn baik, d tmptkn d Mlg-yg brminat hubgi 089614973289 Mp CaRI : SPv SLTA/DI max 40 th, waiter waiters sltp/smk, koki smk lamaran ke ruko grand sukarno hatta hub. 08788596665561/ 081333834901 Mp CaRI : Butuh Dana Jminan BPKB Happy, Mocin, 2 tak dll, motor th ‘95 ke atas mobil th ‘85 ke atas hub: irawan 085785299099 REDAKTUR: LAYOUTER: hary REDAKTUR:jons, febri, LAYOUTER: siti


IKLAN BARIS IKLAN TEPAT

MALANG POST

17

• Iklan Baris: Rp 25.000,-/baris (minimal 2 baris), • Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 50.000,-/mmk,

(Hitam putih) Rp 40.000,-/mmk, • Halaman 1: Rp 100.000,-/mmk • Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, • Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, • Advertorial: (Warna) Rp 35.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 30.000,-/mmk, tambah PPn 10%

SENIN, 13 JULi 2015

MALANG

• yamaha•

MOBIL - MOTOR Dijual 3 unit SupraX 125 th 2010/2013 dan 1 unit Mio 2009. Hub: 081334960495 BG-14/07 100 % BARU Pick Up 4 Jt, Ertiga,Wagon DP 8 Angsuran Paling Murah,Hub : Sabil 082 232 983 444, 082 375 009 991, Pin BB 2950 C2E6 1 BLN BG-11/7

Gratis !! konsultasi kredit Mio, YZFR, Vixion, dll. DP/angsuran terserah Anda. Bisa Tukar Tambah Hub: Indra 087859695111 BG-26/06

• Daihatsu • Dijual Daihatshu Taft GT 4x4’95 warna hitam, ban 31. Jl. Simpang Dirgantara A6/ No.17 (blkng masjid). Hub: 085100710120 BG-19/07 J UA L Z E B R A ’ 9 3 N K O T A TROOPER LONG CHASIS 21 NEGO BG-12/07 PROMO RAMADHAN, Xenia 9jtan, Ayla 15 jt-an, Grandmax 6,5jtan, Terios 33 jt-an, Pick Up 6,5jtan, Luxio 22jt-an HUB: Bunga Tlp. 081259363775/ 085791919996 BG-2/11 PROMO DAIHATSU DP terkecil #XENIA 10 JTAN #PICKUP 5JTAN #AYLA 14JTAN #TERIOS 32 JTAN# GRANMAX 20JTAN #BLIND VAN 10JTAN #SIRION 27JTAN #LUXIO 23JTAN , HUB: HENDRI (0341)2384414, 081246359287. BG-22/05 Langsung Gudang Astra Dapatkan Spesial Harga Sirion. Terios, Pick Up . Khusus Customer Prioritas. Hub: 085335819475 BADAR ASTRA. BG-29/04 Jual Daihatsu Sirion 2009 Tipe D Matic tg 1 ex wanita pajak baru N kota. Hub: 08123300980 TPHarga Nego BG-14/04 XENIA 05 TGN 1 ISTM. HARGA NEGO MERAH MET PEMEL DI DAIHATSU VR/PW.WDW/CD/ AC KM 150RB HUB. 0341711230/ 082139504400 BL-31/01 PUSAT INFO DAIHATSU. Harga murah dan bersaing! Buktikan! Kiki Astra Malang (081 252 688 313) BG-27/2 Promo lebaran untuk sahabat DP Termurah. DP Pickup 9jtan angs 2,2jt. Xenia 9jtan angs 2,8jt. Terios 47jt. Ayla 15jt. Sirion 40jt.Luxio 30jt. Proses cpt cash/kredit. Tenor Max.6th. Hanif Daihatsu: 081235722766/ 0341 9627776 BG-7/11 Promo Lebaran Xenia DP 9Jt, Pick Up 6Jt Ayla 15Jt, Terios, Luxio Hub Hendrik: 082131930990/ BBM 51878396. BG-26/07 • SUZUKI • gratis konsultasi kredit Ertiga, Wagon R, pick up dll. DP/ angsuran terserah Anda. Hub: Hadi: 085239073708 BG-17/07 DIJUAL SATRIA FU TH’10 KONDISI 95% SURAT LENGKAP 13JT HUB: 083849329288 (SMS) NEGO BG-12/07 Promo Lebaran Ertiga, Wagon, Swift, Splash, Apv, Carry, Disc Puluhan Juta, Free: KF, Side Visor, Sensor Parkir, Dll, Sulaiman 081235146235/085100186696 BG-26/07 Termurah Promo Mudik Lebaran Suzuki Dapatkan Diskon Puluhan Juta, Ready Stock: Ertiga, Wagon, Pick Up, DP Mulai 5JT, Hub Rafik 082232374466/ BBM 529AF4E1 BG-26/07 “PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 085649806900 BG-31/10

tanah luas tanah 6600m2 AJB tepi jalan aspal, hrg 300jt daerah Wagir. Luas tanah 2500m2 hrg 200jt tepi jalan raya Wagir BG-8/08 j u a l t n h & b a ngu n a n di jl . rogonoto timur 252 lt 7780 m2 hub: 0816292175/0818532767 BL-5/07 jual tanah kebon Jl. Segaran Singosari LS ± 800 m2. Hrg Nego. Hub: 081330207099/ 081333864699 BL-18/06 Tanah luas 4000 m2 Lokasi Jl. Krebet arah Gondanglegi tmpt lokasi di Desa Blambangan, utara rumah sakit, sltn timbangan, pss pinggir jln raya. Hub: 081235003757 Blambangan BG-6/06 Tanah dijual luas 13.000m2 SHM di Karangploso tepi jalan Hrg Rp 285.000 per m2 Hub: 082220774242 BL-9/05 Guest house Guest House Amalia Jl. Mer­ babu 18 Mlg 349660/Htl. Armi Jl. Kaliurang 63 Mlg 361001/Htl. Monalisa Jl.Ry selekta 44 Batu 592676 BG-29/06 Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www.bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@ gmail.com/ (0341)551824 BG-30/10 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/10 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11 kos Kos suami istri/keluarga fasilitas lengkap. Jl. Bantaran Barat II/35 Mlg. Hub: 081555917582 BG-20/07 KONTRAKAN dikontrakn rumah di Sulfat Erfina Blok D-43 2 kmr tdr, 1 kmr mnd, carport pagar siap huni. LT.120 LB.45. Serius Hub: 0818306289 - 085100112384 BG-28/4 DIKONTRAKAN rumah 3 kmr tdr, PDAM, listrik 1300, telepon. 25jt/ thn. Mnimal 2 th. Serius datang Jl. Puncak Himawan 24 A Tidar Malang BG-1/5 RUMAH Rumah + toko Danau Bratan Timur VIII sangat strategis dkt terminal Madyopuro LT. 139, LB. 180, 2LT, 4KT, 1KM. Hub: 081 233 630 002 BG-2/05 OPEN launching Sukun Royal Park. Posisi O jalan raya, bisa KPR, umum, kpr subsidi juga inhaouse. Selain itu bnyak pilihan lokasi lain. Info Hub: 082245730327, WA 085852871637, pin 7ECB9104 BG-17/06

RUMAH dijual rmh Shm laus 599 daerah Batu tepi jalan raya Hrg 4M Hub:08125366876. Rmh Dijual luas 84m2 KM.T. 2, KM.Mnd, dpur Jl. Danau Kapi Sraba X Hub: 08125366876 Sawojajar BG-8/8 JUAL RMH DALAM KOTA MLG Jl. Sumpil 2 BLMBING LT/LB= 139/72 SHM HUB: 085974045233 BG-10/8 Rumah Jl.Emas 34 Kota Malang DIJUAL! LT 276 m2 / LB 159 m2. 5KT/ 3KM posisi di hook. Hub: 081931896847 / 08170483172 TP BG-23/5 Jual rumah tingkat 2 ba­ ngunan baru kuat Sawojajar 2 Kapisata Bali 16E-23 Pojok. Hub: 085730001874 BL-19/6 jual cpt, rumah kos, Taman Agung blkng UNMER, dkt C.Point Dieng, 180/190m, 11kt/ cartport, garasi, renov. Hub: 081289759920/TP. BG-10/8 jual cpt rumah kos murah. 20 kamar. Harga 1,4 M nego. Depan kampus UMM I / Batujajar 3. Hub 081331041099 BG-10/08 jual rumah siap huni Jl. Raya Gadang 21C T.36/72 .Harga 295 Jt. Bisa KPR/Cash. Hub: 081331041099 / 085739514295 BG-10/08 jual rumah LT 167, LB 167. Tingkat KT 4, KM 2, PDAM, W Heater. Gordyn, garasi bisa 2 mobil. SHM. Dpn dan blakang ada sisa tnah. Rmh sehat & nyaman daerah Titan Malang. 081945399899 T.Perantara BG-13/07 jual rumah daerah Borobudur SHM 2LT harga dibawah 1 M. Hub: Tlp 0341-7746789 HP: 081 334 335 335 BG-28/4 carteran Cateran Pick UP Dalam Kota/ Luar Kota Hub 081354109046 Jl.Raya Kapisraba J11 No.04 Sawojajar 2 Malang BG-20/12 KARTU KREDIT JASA tUtup kartu kredit/ kta hanya bayar 1% hutang lunas 100% LEGAL tinah 081281539552 BG-25/06 dana tunai BUTUH Dana Cepat+Terima Gadai Titipan Laptop/Hp/ Kendaraan+BPKB Jl.Bendungan Sutami 33 B Sumbersari Telp.0341-7359448 BG-10/03 BUTUH Dana ? Proses cepat bunga murah jaminan SHM, BPKB. Hub: Herdik (0341) 594129-130 BL-15/05 Butuh biaya sekolah, renov rumah ;modal usaha? Kami solusinya, jaminan BPKB Motor/Mobil dan SHM.Bisa TO Hub.085105047872 / 0341490566. BG-1/4 LOWONgan butuh dosen S2 T.Informatika (M.Kom / MT), S2 Desain, S2 Matematika, S2 Statsitik, S2 Akuntansi & S2 Manajemen. Krm: Pert ASIA Jl.Soekarno Hatta Rembuksari 1A Malang BL-27/06

LOWONgan

RUPA-RUPA

Cr cpt Guru TK syrt : sma/ kgtk, single, bsn mslimah HUB : 087859763545 Blimbing, Mlg BL-12/07

Pratama ahli sedot WC melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11

Dibutuhkan Karyawan Lakilaki, bisa computer, minimal lulusan SMA/K Lamaran Dikirim ke “Counter Bintang Cell” alamat Jl. Saptorenggo RT. 4 RW. 2 No.34 (Perempatan Pasar Bugis) Telp 085649608983 BL-4/07 Bth Dosen S2 T.Informatika (M.Kom/MT), S2 Desain, S2 Statistika, S2 Akutansi, S2 Manajemen, T.Elektro (MT) kirim: Perguruan Tinggi ASIA Jl. Soekarno Hatta, Rembuksari 1A Malang BL-11/07 Dibthkan Krywn L/P max 30 th, SMA/Sdrjt, Kirim ke toko PANCA TUNGGAL Jl. Kopral Usman No.3 MLG UP. ENRICO BL-4/07 kehilangan STNK STNK spd mtr Honda’14 N-6911LT Noka: MH1JFN116EK031377 Nosin: JFN1E1035157 a/n: Nurofik d/a: Jl. Simpang Kamboja Pesanggrahan Batu BL-13/07 STNK spd mtr Honda’08 N-6830BD Noka: MH1JF21188K059748 Nosin: JF21E-1059585 a/n: Mahmudin d/a: Jl.Selat Sunda IV D4/57 RT.04 RW.11 Kel. Lesanpuro Kec.Kedungkandang Kota Malang BL-13/07 STNK spd mtr Honda’14 N-2149AAG noka:jfm2216ek070754 nosin:jfm2e-1064682 a/n:Fitriyah Isiowati d/a: jl. Teluk Candrawasih No.59 rt.4 rw.3 Kel.Arjosari Kec.Blimbing Kota Malang serta 1 ktp BL-12/07 Stnk spd mtr Yamaha’11 N-6714CQ noka: mh35d9003aj97147 nosin: sd9974255 a/n: m. Mastur Suprihatin SE d/a: Jl. Ciliwung 1/8-E Kota Malang BL-12/07 lembaga pendidikan

AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 0341-7077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 Java production, Rental dan pengadaan peralatan konser dan event lengkap harga bersaing. Hub: 0816553540. Jl. LA Sucipto 280B Malang BG-30/07 OXYgen cctv.com spesialis penjualan, pemasangan & service CCTV alamat: Jl. Brigjen S. Riadi No. 43 Malang, HP: 081805078508 BG-27/07 edy las terima garapan pagar besi tepalis, kanopi, tangga putar dll. Hub: 081937768897 / 081945791144. Harga terjangkau. BG-24/07 Sofa & SpringBed anda kotor? “THATA LAUNDRY’’ solusinya. Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/ hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12 ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / ssawojajar (0341) 6358 666 / 726960 BG-26/12

KULINER Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­sn ­n nasi Bung­­kus, rantang, ko­t ak, ku­ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 TOUR & TRAVEL Venus Tour & Travel Harian, Mingguan, Bulanan.Pembayaran cash dan kredit/visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10 JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. Carter-Tour Wisata -Rent Car Tdriver 753236/082333711779/0 81333322779 BG-28/10 S UR Y A T O UR & TRA V E L PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­ RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­s ite: www. su­rya travel. com. BG-29/11 H 8 R RENT A CAR & Bromo Sunrise Tour,Solusi Carter Mobil Di Malang-Batu, Antar/Jemput Bandara Juanda Hub: 08179619599/ 081233197198/ 081333205678 Pin BB :24D2C656 Driver Tidak Merokok,Sabar Dan Baik. BG-19/06 “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 03412194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 hidayah travel menyediakan rentcar + sopir, paket wisata Malang shuttle Bandara. Hub: 083811252587 / 081336551187 BG-07/08 airlanggarentcar.com (0341-716458/ 085100056458/ 081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlgsby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­ alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10

TOUR & TRAVEL Sanjaya Rent Car sewa m obil+supir:veloz,innova,avanza, dll.Carter sgl jurusan.Hub:0813 32241024/082132620024/0896 87298415 BG-15/10 Berkah rent car : Harian, mingguan, bulanan. Hub: 081223787862 BG-24/07 sriwijaya Abadi sewa mobil + sopir drop charter. Travel Mlg-Batu-Juanda Sby PP 80rb, Innova, Avanza, Xenia, Luxio, Mobilio, Ertiga. Hub: 085100139555 / 082335585758 BG-15/10 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­ jor” = mlg-dps PP “Bu­a na” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4 333882 / 081234847030 BG-04/03 Pijat Capek & Urat, Khusus dipanggil. Hub: 089625477202 BG-20/06 Kalau badan capek dan punya keluhan vitalitas. Hub: Mbak Evi 081 252 749 612 BG-07/5 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hub:085853874151/082140703 452/8174510/564537.Infomedia Komputama. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10 CENTRA COMPUTER –TOS­ HIBA-LENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/10

MAGISTRA UTAMA MLG JL BOGOR 40 MLG LEMBAGA PENDIDIKAN SIAP KERJA, MEMBUKA PENDAFTARAN BARU DAPATKAN BEASISWA 1 JT, SEBELUM 9 AGUSTUS 2015, TELP 085649643711 BG-17/07 RUPA-RUPA BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 TOKO HERBAL BUNUL sedia madu kuat tahan lama atau madu joss ,madu indrajit ,agen madu agen madu tongkatceng cukup 2 sendok sebelum tidur khusus pasutri telp / sms 08155508899 (samping alfamart bunul) BG-18/05 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12

jual rmh LB 95m2 2KT, 1RTM, DPR, Grasi 2 mbl 2KM PDAM, listrik 900W pls. Hrg 175jt Lokasi Vila Gunung Buring. Hub: 08125204712. CPT DPT BG-23/07

IKLANKAN BRAND DAN USAHA ANDA

GABUNG Di

MALANG POST - OFFICE: Jl. Raya Sawojajar Cluster Apple 1- 9 Kota Malang


KOTA WISATA

SENIN, 13 JULi 2015

18

Undang Insan Pariwisata Demi Manjakan Wisatawan BATU – Insan pariwisata dari berbagai organisasi di Malang Raya dan Jatim berkumpul di Pusat Oleh-Oleh Brawijaya Kota Batu, Sabtu (12/7) sore. Mereka menjalin keakraban demi memajukan pariwisata sekaligus buka bersama dan menyantuni anak yatim. Mereka yang hadir berasal dari DPD ASPPI (Asosiasi Pengusaha Pariwisata Indonesia) Jawa Timur, HPI (Himpunan Pramu Wisata Indonesia), BAPTA (Batu Profesional Tourism Assosiation), BGC (Batu Guide Comunity), dan MTC (Malang Travel Community). Selain itu vendor catering Pusat Oleh-Oleh Brawijaya. ‘’Kali ini, kami masih mengundang insan

pariwisata wilayah Jawa Timur. Untuk tahun depan, kami bisa mengundang pelaku wisata tingkat nasional,’’ ungkap Direktur Pusat Oleh-Oleh Brawijaya, Rendy Pratama Winoto. Tujuan utama berkumpul tersebut, kata dia, adalah buka bersama dan santunan terhadap yatim piatu. Selain itu, kegiatan tersebut digunakan untuk semakin menjalin keakraban antara Brawijaya dengan insan pariwisata di Batu, Malang dan Jatim. Pihak Brawijaya juga terus meminta masukan agar pelayanan dan fasilitas semakin memanjakan wisatawan. Dalam kegiatan itu juga diisi presen-

tasi vendor Brawijaya. Mereka menunjukkan produk unggulannya kepada insan pariwisata dan ujung-ujungnya kepada wisatawan. ‘’Langkah ini dilakukan dengan tujuan wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu, bisa membeli produk atau oleh-oleh khas Kota Batu dengan harga yang terjangkau. Mereka juga bisa mendapatkan pelayanan dan fasilitas bagus di sini,’’ terangnya. Pihaknya terus memberikan komitmen dan fasilitas yang dibutuhkan oleh wisatawan. Selain itu peningkatan produk dan pelayanan dengan berorientasi jangka panjang dalam mengembangkan bisnis berkelanjutan terus dilakukan manaje-

men. Dia menambahkan, Brawijaya sebagai pusat oleh oleh khas Kota Batu, menyediakan aneka ragam prouk, seperti, apel segar, keripik buah, souvenir, batik, minuman sari apel dan aneka oleh-oleh lainya. ‘’Kami tetap menonjolkan apel sebagai ciri khas Kota Batu. Produk olahan dari apel juga menjadi ikon di pusat pembelanjaan ini,” jelasnya. Disamping itu, pihaknya memberikan pelayanan yang sangat istimewa kepada wisatawan yang berkunjung disini. Terlebih, fasilitas yang sangat strategis dan memadahi, seperti, tempat parkir yang cukup luas bisa menampung kendaraan, sekitar 70 hingga 80 bus. (mg12/feb)

IMAM SYAFII / MALANG POST

BERKUMPUL: Insan pariwisata dari berbagai organisasi di Jatim berkumpul di Pusat Oleh-Oleh Brawijaya Kota Batu.

lintas kota wisata

Panen Melimpah, Petani Malah Rugi

M firman/Malang Post

MASIH KURANG: Wisatawan saat membeli tiket di Jatim Park 2 Kota Batu. Obyek wisata masih saja kurang untuk menunjang wisatawan berlamalama di Kota Batu.

Tantang Wisatawan Lebih Lama di Batu Objek Wisata Masih Perlu Bertambah BATU - Keinginan wisatawan bisa berlama-lama di Kota Batu hingga kini masih belum terwujud. Pasalnya, paling lama rata-rata wisatawan hanya menghabiskan waktu 2 hari 1 malam di kota apel ini. Paling lama, seorang wisatawan hanya bisa bertahan 3 hari di Kota Batu. Seorang wisatawan hanya membutuhkan waktu 2 hari saja untuk mengunjungi seluruh obyek wisata. Selebihnya wisatawan mengunjungi beberapa obyek wisata wilayah Malang Raya. “Dua hari tinggal di Kota Batu sudah cukup untuk seorang wisatawan mengunjungi seluruh obyek wisata di Kota Batu, selebihnya mereka ingin berkunjung ke obyek wisata lain di

sekitar Batu,” terang Sugeng Haryanto, Sekretaris PHRI Kota Batu. Berbagai upaya dilakukan oleh pelaku usaha, agar para wisatawan bisa tinggal di Kota Batu berlama-lama. Namun jumlah obyek wisata, tentu menjadi alasan bagi seorang wisatawan untuk tetap tinggal di Kota Batu. Beberapa hal yang berkembang saat ini adalah kunjungan wisatawan tidak hanya dilakukan pada akhir pekan saja, namun ada saja yang berkunjung di luar hari Sabtu dan Minggu, meski masih ada beberapa hari yang sangat minim kunjungan wisata. “Penambahan obyek wisata, bisa membuat wisatawan semakin lama bertahan disini. Keberadaan Taman Buaya hingga Cable Car (kereta gantung) mutlak diperlukan untuk membuat wisatawan lebih lama betah di Batu,” ujarnya. Hal senada juga dikemukakan oleh

Titik Ariyanto, Manajer Operasional Museum Angkut. Ia mengatakan kunjungan wisatawan di Kota Batu ini rata-rata masih berkutat di dua hari dan tiga hari masa tinggal. Hal ini sebenarnya bisa lebih lama lagi jika kunjungan dilakukan oleh keluarga. Mereka bisa bertahan 4 hari 3 malam. “Semakin banyak obyek wisata makin lama wisatawan berada di Kota Batu karena banyak alternative tempat yang bisa dikunjungi,” terangnya. Selepas itu biasanya wisatawan banyak menghabiskan waktu di beberapa obyek wisata di luar Kota Batu. Rata-rata mereka juga menyempatkan mampir di Bromo atau di Taman Safari Pasuruan. Menurut Titik, sejumlah terobosan juga dilakukan agar wisatawan bisa berlama-lama di Kota Batu saat musim libur lebaran nanti. “Jatim Park Grup

sudah menggarap paket sakti, agar wisatawan tidak hanya berkunjung di satu obyek wisata saja, hingga mereka bisa berlama-lama di sini,” ujar Titik. Sementara itu, Tamsil Ainur Rizal, pengelola Toko Oleh-Oleh Brawijaya memperkirakan banjir wisatawan akan terjadi mulai H+2 Lebaran 18 Juli hingga nanti tanggal 26 Juli. “Rombongan didominasi keluarga, kalau pun ada bus, bus yang kecil-kecil,” ujar Rizal. Jauh hari toko oleh-oleh Brawijaya sudah mempersiapkan diri untuk menyambut para wisatawan. Salah satunya dengan memperbanyak stok barang, terutama beberapa barang yang dicari oleh wisatawan. “Yang lagi in, banyak diburu wisatawan adalah Pia Brawijaya, pia krispi kita yang rasa coklat, apel, duren, nangka, keju dan kacang hijau yang kini jadi primadona,” ujar Rizal. (muh/feb)

BATU – Di tengah tingginya permintaan sayuran menjelang hari raya Idul Fitri, ternyata masih ada petani yang gigit jari. Pasalnya harga hasil buminya malah anjlok hingga mereka harus menanggung kerugian yang tidak sedikit. Mencegah terjadinya kerugian yang lebih besar lagi, para petani terpaksa membiarkan saja hasil panennya di sawah. Hal ini terjadi karena biaya operasional untuk memanen jauh lebih besar daripada keuntungan yang didapatkan. Harga tomat di pasaran saat ini hanya berkisar Rp 200 hingga Rp 300 per kilogram, sementara harga brungkul dengan mutu super hanya mampu dijual kisaran Rp 1.500/ kilogram. “Biaya perawatan tinggi tapi harga jualnya murah. Coba sekarang ini lihat aja satu peti tomat yang beratnya sekitar 65 kg hanya dihargai Rp 20 ribu. Punya saya mending ada yang mau beli. Tapi petani lainnya lebih memilih membiarkan tanamannya begitu saja” jelas Slamet, petani, warga Dusun Jeding, Desa Junrejo. Hal senada juga diungkapkan Sucipto, ia lebih memilih membagi-bagikan sayurannya kepada tetangganya, daripada memanen. “Daripada kerja bhakti tanpa untung, ya dibiarkan saja, dikembalikan ke bumi,” ujarnya. Berdasarkan kalkulasi yang mereka lakukan, seandainya tomatnya itu dipanen malah mereka akan mendapatkan kerugian yang lebih besar. pasalnya harga satu peti tomat Rp 15 ribu hingga Rp 20 ribu, sementara upah kerjanya perorang Rp 10 ribu, belum lagi ditambah ongkos kirim yang tinggi. Kedua petani menyebutkan kerugian tidak hanya dialami oleh petani tomat saja, tapi juga petani sayuran lain, seperti brungkul. “Brungkul super perkilogram hanya bisa jual dengan harga Rp 1.500. Ini jelas rugi. Karena harga pupuk ponska Rp 12.500 dan mutiara Rp 10.000/ kg” jelasnya. Saat ditanya apa penyebab anjloknya harga, kedua petani ini tidak tahu persis, hanya saja mereka menduga tomat dan beberapa jenis sayuran membanjiri pasaran, meski permintaan sayuran di pasar juga tinggi masih belum mampu untuk mengangkat harga karena barang yang ada sangat banyak. (muh/feb)

M Firman/malang post

RUGI: Petani tomat membiarkan tidak memanen tomat karena harus menanggung kerugian lebih besar.

Lian Putra Yudarta, Bocah Batu Berlatih Bersama Indra Sjafri

Mudah Cerna Materi, Dapat Tawaran ke Ajax jawara kompetisi usia dini bersama SSB Batu Putra ini menjadi bintang dalam dalam pertandingan melawan jawara Danone wilayah Bali dengan memborong tiga gol dari skor akhir 3-1. Melalui kelincahanya, pemain yang biasa berposisi sebagai gelandan dan striker itu sulit dihentikan oleh pemain lawan. Pertandingan itu ternyata juga dipantau oleh pemandu bakat dari klub Ajax Amsterdam. Lian malahan sempat diminta kepada coach Indra Sjafri untuk berlatih di klub papan atas Belanda ini. “Kami mendapat tawaran agar Lian berlatih di klub Ajax,” tegas Darmono Eko Yulianto, ayah Lian. Menurutnya, semua biaya Lian akan ditanggung oleh Ajax selama berada di Belanda. Latihan tidak akan terbatas waktu asalkan dia tetap mampu bersaing dengan pemain lain. Hanya saja, pemain

Berlatih bersama coach Indra Sjafri seperti sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Saya sangat beruntung bisa berlatih dengan pelatih dengan nama besar setelah membawa timnas U-19 juara AFF Cup U-19 dan lolos AFC Cup U-19. Begitu ungkapan Lian, bocah asal Desa Sumberjo Kecamatan Batu selepas pulang dari kegiatan Summer Camp Bali United di Bali, belum lama ini. Lian dikirim Akademi Arema mengikuti kegiatan yang berlangsung di pulau dewata itu selama sepekan. Tentunya, banyak pengalaman yang didapat siswa kelas VI SDN Sisir I Kota Batu ini bersama tim pelatih Bali United dan pelatih lainya. Dua bersaudara dari pasangan Darmini Eko Yulianto dan Lia Desiyati ini satusatunya siswa Akademi Arema U-12 yang dikirim ke Summer Camp Bali United itu. Di kawasan Malang Raya, dia juga satu-satunya siswa ke sana untuk pemain se-usianya. Bali Summer itu sendiri diikuti 30 peserta dari Jakarta, Malang dan Bali. “Yang saya rasakan, coach Indra sangat pintar menyampaikan materi. Sepertinya, materi sudah terprogram dengan baik dan mudah dicerna oleh setiap peserta dalam camp,” tandas peraih juara sepak takraw Kota Batu tahun 2015 ini. Secara umum, kata dia, materi yang disampaikan tim pelatih dalam Summer

di bawah usia 17 tahun harus didampingi orang tua selama berada di Ajax. Klub tidak bisa membiayai hidup orang tua pemain sehingga dia harus mencari pekerjaan sendiri di Belanda. “Syarat ini yang membuat sulit. Saya harus bekerja di sana, jelas tidak mungkin. Belum lagi kendala Bahasa. Untuk sementara, saya ini anak saya dilatih oleh coach Indra Sjafri agar lebih berkembang,” tegas bapak dua anak ini. Diapun memberikan apresiasi kepada Akademi Arema karena sudah memberikan kesempatan kepada anaknya untuk mengikuti Summer Camp. Selain itu ucapan terima kasih juga disampaikan kepada tim pelatih Batu Putra dan guru olahraga SD Sisir I karena telah ikut mengembangkan skill Lian. (feb)

Biodata

ist

BERSINAR: Lian Putra saat melakoni pertandingan melawan SSB Guntur di Stadion Kapten Dipta Gianyar dalam kegiatan Summer Camp Bali United. Camp itu sama dengan di Akademi Arema. Materi itu misalnya, dribling, passing, shooting, dan controlling. Hanya saja, materi yang disampaikan coach Indra Sjafri lebih banyak variasi dan tidak monoton. Penggunaan cone sangat jelas dalam latihan sehingga bukan hanya sekedar pembatas lapangan. Saat di Bali juga ada materi ruangan. Tim pelatih selalu menyampaikan materi berupa teori saat berada di ruangan. Metode

pemulihan fisik menggunakan es juga disampaikan dalam materi ruangan. Materi ruangan itu tidak pernah didapat Lian pada SSB yang pernah diikuti sebelumnya. Sebelum bergabung bersama Akademi Arema, Lian tergabung dengan SSB Palapa Batu Putra. Summer Camp tersebut juga diisi dengan pertandingan. Lian dan kawan-kawan bertanding menghadapi SBB Guntur U-12. Pemain yang sudah meraih berbagai

Nama TTL Alamat SSB

: Lian Putra Yudarta : Batu, 21 Juli 2003 : Jalan Indragiri Sumberjo Batu : Akademi Arema (2013-sekarang) Palapa Batu Putra (2010-2013)

Prestasi Juara 2 Provinsi Jatim Turnamen Sepak Bola U-10 (SSB Batu Putra) tahun 2010 Juara 1 Sepak Takraw Kota Batu tahun 2015 Juara 2 Jawa-NTB Turnamen Sepak Bola U-10 (SSB Batu Putra) tahun 2010 Juara 1 Kota Batu Turnamen Sepak Bola U-10 (SSB Batu Putra) tahun 2010 Juara 2 Provinsi Jatim Turnamen Sepak Bola U-10 (Akademi Arema) Tahun 2013 Juara 2 Malang Raya Turnamen Sepak Bola U-10 (SSB Batu Putra) di Kota Malang tahun 2011 Juara 1 Provinsi Jatim Asosiasi Jatim Barat (SSB Batu Putra) di Kediri tahun 2014 REDAKTUR: febri setiawan, LAYOUTER: dj amiel


SENIN, 13 JULI 2015

19

KADES TAWANGARGO NONAKTIF DITUNTUT TIGA TAHUN PENJARA MALANG - Kasus dugaan korupsi yang dilakukan Kepala Desa (Kades) Tawangargo, Karangploso nonaktif, Ferri Misbahul Hakim sudah masuk tahap tuntutan. Ferri dituntut hukuman kurungan penjara selama 3 tahun. Berdasarkan analisa Jaksa Penuntut Umum di persidangan, ia terbukti bersalah melakukan tindak pidana korupsi. Pernyataan ini, disampaikan Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Nageri Kepanjen Yunianto, kemarin. “Kades Tawangargo, Ferri dituntut 3 tahun hukuman penjara. Sidang tuntutannya Jumat lalu. Jumat kemarin (10/7) agendanya pledoi (pembelaan) dari terdakwa. Untuk

sidang putusannya nanti pada 31 Juli,” jelas Yunianto. Tuntutan 3 tahun hukuman penjara tersebut, menurut Yunianto, karena Ferri terbukti bersalah. Ia terbukti memakai dana hibah untuk Pokmas senilai sekitar Rp 260 juta. “Pembelaan yang dilakukan terdakwa itu, menjadi hak terdakwa. Namun hasil pemeriksaan persidangan ia memang terbukti,” ujarnya. Sekadar diketahui, Kades Tawangargo, Ferri sebelumnya dilaporkan bendahara kelompok masyarakat (Pokmas) Rejeki Mulyo – Tawangargo, Liami dan Supadi, serta Ketua Pokmas Mulyo Agung Tawangargo, Sugeng Toyib. Ferri dilaporkan atas

tuduhan dugaan pemakaian dana hibah untuk Pokmas sekitar Rp 260 juta. Kasus dugaan korupsi ini, cukup mencoreng warga Desa Tawangargo. Bahkan warga yang tidak mau dipimpin oleh Kades korupsi, menuntut dengan beberapa kali melakukan aksi demo. Sedangkan pemeriksaan kasusnya, sempat berjalan molor karena Ferri tidak kooperatif. Ferri sempat membantah tuduhan melakukan korupsi dana hibah tersebut. Bahkan, sejak dijadikan tersangka, Ferri sempat kabur dan menghilang. Ia akhirnya tertangkap sesaat setelah menemui istrinya di rumah makan Bojana Puri Kepanjen,

hingga kemudian dilakukan penahanan di Polres Malang. Sementara itu, Kasus dugaan korupsi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) senilai lebih dari Rp 500 juta yang dilakukan Agung Aji Permana, honorer UPTD Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Kabupaten Malang ini, juga sudah masuk persidangan. Agenda sidangnya masih proses pemeriksaan saksi-saksi. “Untuk terdakwa Agung, sidangnya setiap hari Selasa. Agendanya masih pemeriksaan saksi-saksi. Setelah pemeriksaan saksi, nantinya baru masuk ke tuntutan JPU,” tambah Yunianto.(agp/aim)

DOK/MALANG POST

PERSIDANGAN : Persidangan kasus dugaan korupsi yang dilakukan Kepala Desa (Kades) Tawangargo, Karangploso nonaktif, Ferri Misbahul Hakim sudah masuk tahap tuntutan.

IPUNK PURWANTO/ MALANG POST

AHLI PETASAN : Kedua tersangka Gito dan Mualik bersama dengan barang bukti peralatan untuk membuat petasan.

LINTAS KANJURUHAN

Main Petak Umpat, Tewas Kecebur Sumur MALANG – Peristiwa yang terjadi di Desa Gondanglegi Wetan, Kecamatan Gondanglegi, menjadi peringatan bagi orangtua untuk lebih waspada terhadap anaknya. Gara-gara bermain di dekat sumur, Revin Gadis Saputri, 5 tahun, meregang nyawa setelah jatuh ke dalam sumur. Nyawa Revin tidak bisa diselamatkan, meskipun sesaat setelah jatuh ke dalam sumur langsung ditolong. Sedangan Rizki Alvindo, 4 tahun, teman bermainnya yang ikut terjatuh berhasil diselamatkan. Setelah dievakuasi, jenazah Revin langsung dibawa ke rumah duka dan hanya dimintakan visum luar. Pihak keluarga menolak dimintakan visum di rumah sakit. “Berdasarkan keterangan saksi-saksi, korban meninggal dunia karena tercebur dalam sumur. Penyebab sementara karena jatuh terpeleset,” ujar Kapolsek Gondanglegi, Kompol Budi Haryanto. Peristiwa yang menggemparkan warga sekitar ini, terjadi sekitar pukul 16.00. Sore itu, Revin dan Rizki sedang bermain petak umpat di pinggir sumur. Ketika sedang asyik bermain petak umpat, tiba-tiba Revin jatuh terpeleset. Saat jatuh, tubuhya justru masuk ke dalam sumur.(agp/aim)

PILKADA

Gerebek Home Industri Petasan di Wajak MALANG – Tim gabungan Reskrim dan Intel Polres Malang, Sabtu malam lalu menggrebek sebuah rumah di Dusun Pakem, Desa/Kecamatan Wajak, yang dijadikan usaha pembuatan petasan. Dari penggrebekan itu, polisi berhasil mengamankan ribuan petasan yang sudah siap diledakkan. Termasuk bahan pembuatan petasan seberat 1,5 kilogram. Selain itu, polisi juga mengamankan tiga orang. Dari tiga orang tersebut, dua diantaranya dijadikan sebagai tersangka.

Sedangkan seorang lagi hanya sebagai saksi. Kedua tersangka tersebut, adalah Gito, 59 tahun serta Mualik, 40 tahun.. Keduanya ini bertetangga. “Kedua tersangka kami jerat dengan Undang-undang Nomor 12 tahun 1951 tentang bahan peledak dengan ancaman hukuman 20 tahun kurungan penjara,” ujar Kasatreskrim Polres Malang, AKP Wahyu Hidayat. Menurut Wahyu, total barang bukti petasan yang diamankan sudah siap jadi ada tiga ribu butir. Setiap biji petasan ukurannya

9 sentimeteer dengan diameter 4 sentimeter. Selain itu juga mengamankan petasan rentengan yang panjangnya sampai 30 sentimeter. Pengakuannya, petasan itu akan diledakkan saat malam takbiran. “Berdasarkan informasi yang kami peroleh, pembuatan petasan itu biayanya dari urunan warga. Kemudian setelah dibelikan bahan, tersangka Gito bertugas untuk membuatnya. Namun dalam pemeriksaan, tersangka tidak mengakuinya,” tutur Wahyu. Penggrebekan home indus-

try petasan ini, berangkat dari informasi masyarakat bahwa Gito membuat petasan. Berdasarkan informasi itu, polisi lalu melakukan penyelidikan. Begitu benar adanya, polisi langsung menggrebek. “Saat kami datang menggrebek, kedua tersangka ini sedang memproduksi petasan. Mereka membuatnya di sebuah kandang sapi. Tadi pagi (kemarin, red) kami juga melakukan penggeledahan dan penyisiran, juga ditemukan beberapa bahan peledak,” jelasnya. Sementara itu, Gito men-

gatakan dia memproduksi petasan tidak untuk dijual. Petasan tersebut dipakai sendiri dan akan diledakkan saat malam takbiran nanti. Bahannya diakui membeli dari seseorang yang melintas. “Setiap hari kadang saya bisa membuat sampai 50 biji petasan. Saya mulai membuat petasan sejak awal puasa lalu. Saya bisa membuat petasan, karena dulu pernah melihat orang membuat petasan sehngga tahu caranya,” papar Gito. Sedangkan Mualik, mengatakan hanya membantu saja.(agp/aim)

Angin Kencang, Awas Bahaya Pohon Tumbang KARANGPLOSO – Musim kemarau yang melanda wilayah Malang Raya berpotensi menyebabkan angin kencang seperti yang terjadi saat ini. Menurut data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Karangploso, angin kencang itu lumrah terjadi saat musim kemarau seperti sekarang. Staf Analisa BMKG Stasiun Klimatologi Karangploso, Denok Sulistyo

Rini mengatakan, intensitas angin kencang itu datangnya dari arah Australia. “Penyebabnya bisa bermacam-macam. Salah satunya, bisa melalui pantulan sinar matahari ataupun paparan wilayah yang terkena sinar matahari,” ujar Denok kepada Malang Post, kemarin. Dijelaskannya, angin yang berhembus kencang ini bukan puting beliung ataupun jenis topan. Hanya angin kencang sesaat yang muncul karena

perbedaan tekanan, di permukaan laut selatan Pulau Jawa. Sedangkan, angin puting beliung biasanya rawan muncul pada musim transisi antara kemarau menuju hujan. Kecepatan angin puting beliung bisa mencapai 40 knot hingga 60 knot sekali berhembus. “Angin yang berhembus saat ini, masih sekitar antara 20 knot hingga 25 knot. Hal itu masih belum terlalu kencang dan tidak berbahaya,” urainya.

Lanjut dia, angin kencang ini biasa terjadi saat memasuki musim transisi, yakni pada saat puncak kemarau tanpa curah hujan sejak lebih dari dua bulan terakhir. Sedangkan angin kencang ini, biasa terjadi pada saat siang hingga sore hari. Namun demikian, BMKG tetap mengimbau agar masyarakat waspada dengan kemungkinan pohon tumbang dan benda yang diterbangkan angin.(big/aim)

Panwaslih Tunggu Saran Bawaslu MALANG - Panwaslih Kabupaten Malang belum mengambil keputusan, terkait intervensi yang dilakukan Kades Ngembal, Wajak terhadap tiga anggota panitia pemungutan suara (PPS). Panwaslih mengaku masih menunggu saran dari Bawaslu Provinsi. Persoalan tersebut, sudah dilaporkan kepada Bawaslu. “Kami masih menunggu jawaban dari Bawaslu. Kami menunggu saran dan arahan M Wahyudi dari Bawaslu, sehingga tidak KETUA PANWASLIH KABUPATEN MALANG sampai salah melangkah,” ujar Ketua Panwaslih Kabupaten Malang, M Wahyudi kepada Malang Post, kemarin. Jawaban atau saran dari Bawaslu, menurut Wahyudi, akan diketahui Minggu malam kemarin. Paling lambat pagi ini, mungkin saran dari Bawaslu sudah diketahui. “Kebetulan nanti malam (Minggu malam, red) ada rapat kerja Panwaslih 19 Kota/ Kabupaten se-Jawa Timur di Singosari. Saat raker itulah, nanti akan kami tanyakan lagi ke Bawaslu,” tutur Wahyudi. Ia mengatakan, saran Bawaslu ini sangat dibutuhkan oleh Panwaslih untuk segera mengambil sikap. Sebab intervensi yang dilakukan Kades Ngembal terhadap anggota PPS tidak ditemukan adanya pelanggaran pidana. Ketentuan adanya pelanggaran pidana, setelah ada penetapan calon. Soal klarifikasi yang dilakukan Panwaslih, dijelaskan Wahyudi berdasarkan keterangan tiga anggota PPS memang me­ ngakui adanya intervensi dari Kades Ngembal. Sementara Kades Ngembal sendiri, atas desakan dari Camat Wajak. (agp/aim)

Kangen Keluarga, DPO Enam Tahun Diringkus

IST/MALANG POST

DITANGKAP : Maryadi alias Nodeng yang ditangkap Polisi setelah buron selama enam tahun.

MALANG - Tim Buser Polres Malang, akhir pekan lalu berhasil meringkus dua pelaku pencuri sepeda motor. Mereka ditangkap setelah hampir enam tahun ini namanya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Keduanya adalah Jumai, 32 tahun, warga Dusun Purwodadi, Desa Bumirejo, Kecamatan Dampit dan Maryadi alias Nodeng, 42 tahun, warga Dusun Banjar Patoman, Desa Amadanom, Kecamatan Dampit. “Mereka ini kami amankan di rumahnya masing-masing, setelah mendapat informasi kepulangannya,” ujar Kasatreskrim Polres Malang, AKP Wahyu Hidayat.

Menurut Wahyu, aksi pencurian yang dilakukan keduanya ini, terjadi pada tahun 2009 lalu. Mereka beraksi mencuri sepeda motor milik warga Kecamatan Dampit. Modusnya, mereka masuk ke dalam rumah dengan mencongkel jendela. Setelah berada di dalam, mereka ini langsung mengambil sepeda motor. Korbannya baru mengetahui kalau rumahnya disatroni pencuri pagi harinya ketika bangun tidur. Melihat motornya sudah tidak ada dan yakin kalau rumahnya baru saja digarong, korban langsung melaporkan ke polisi. “Pelakunya saat itu ada empat orang. Seorang pelaku sudah kami

amankan lebih dulu, sekitar 2012 lalu. Temannya sudah menjalani hukuman di LP Lowokwaru,” tutur mantan Kasatreskrim Polres Tuban ini. Sementara itu, dalam pemeriksaan kedua tersangka ini, mengaku kabur ke luar Jawa. Mereka kabur setelah mengetahui dua temannya tertangkap. Keduanya pulang ke rumah karena kangen dengan keluarga dan ingin merayakan lebaran bersama keluarganya. “Pengakuan mereka hanya sekali itu saja mencuri. Namun kami tetap akan mengembangkan kasusnya, karena kuat dugaan mereka tidak hanya sekali beraksi mencuri,” tegasnya.(agp/aim) REDAKTUR: MUHAIMIN, LAYOUTER: ABDEE


20

SENIN, 13 JULi 2015

SOCIETY PLUS

RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

CONTACT PERSON: HANA (08123356850), OCI (081334740277)

POLINEMA & KOREM 083/BDJ

GUYUB BANGUN MASJID RAYA AN NUR BANYAK DUKUNGAN: Banyak pejabat militer yang ikut serta mendukung proses pembangunan Masjid Raya Annur.

BERSINERGI: Direktur Polinema, Ir. Tundung Subali Patma, MT. (kanan) dan Danrem Kolonel INF Fajar Setyawan (kiri) bergegas memulai apel pagi bersama aparat militer dan tim Polinema.

BANYAK TOKOH: Dandim 0833 Kota Malang, Letkol Arm Aria Yudha Setiawan S.IP (kanan) dan Perwira Pelaksana (Palaksa) Lanal Malang, Lantamal V Letkol Laut (P) B. Arif Yoedianto, A.md., (tengah), dan Gus Luqman, Pengasuh PonPes Bahrul Magfiroh turut hadir sebagai dukungan dalam pembangunan Masjid Raya Annur (kiri).

BERI BANTUAN: Danrem 083/ BDJ, Kolonel INF Fajar Setyawan memberikan bantuan materi berupa 500 sak semen, 42000 batu bata dan 11 truck pasir untuk pembangunan masjid.

SIMBOLIS: Direktur Polinema, Ir. Tundung Subali Patma, MT. membuka proses pengecoran masjid secara simbolis.

Dibulan suci ini, Politeknik Negeri Malang (Polinema) dan Komando Resort Militer (Korem) 083/Baladhika Jaya bergotongroyong membangun Masjid Raya An-nur yang berlokasi di exlapangan voli Polinema. Pembangunan masjid itu dimulai Sabtu (11/7) dengan pengecoran pertama oleh puluhan aparat militer dan tim perwakilan Polinema. Hadir pula Direktur Polinema, Ir. Tundung Subali Patma, MT., Danrem Kolonel INF Fajar Setyawan hingga Gus Luqman, Pengasuh Pondok Pesantren Bahrul Magfiroh.

NGECOR MASJID: Direktur Polinema, Ir. Tundung Subali Patma, MT. (kanan) dan Danrem Kolonel INF Fajar Setyawan (kiri) tampak semangat memulai proses pengecoran pertama masjid raya Annur.

DONATUR: Staf Ahli Bidang Kerjasama Chandra Riani SH, (tengah) yang juga sebagai salah satu donatur, turut hadir dalam pembangunan pertama Masjid Annur.

GUYUB: Puluhan aparat militer dikerahkan untuk membantu proses pengecoran Masjid Raya Annur. Foto: Dicky Bisinglasi, Teks: Nunung Nasikhah

Pemuda Pancasila PAC Blimbing Kota Malang

Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

KELUARGA besar Pemuda Pancasila (PP) Pengurus Anak Cabang (PAC) Blimbing Kota Malang menggelar buka puasa bersama dan menyantuni 100 anak yatim di Kecamatan Blimbing di Jl Lahor, Bunulrejo, Blimbing, Kota Malang kemarin petang (12/7/2015).

BERBAGI : Ketua PP PAC Blimbing Kota Malang Agus Yudi Susanto bersama perwakilan anak yatim yang menerima santunan. Foto : Guest Gesang/ Malang Post Teks : Muhamad Erza Wansyah/Malang Post

SEMANGAT BERKOBAR: Ketua PP PAC Blimbing Agus Yudi Susanto memberi sambutan dengan semangat berkobar

TAUSIYAH: Habib Ali bin Idrus bin Agil menyampaikan tausiyah.

SELALU PEDULI : Wakil Ketua MPO PP Kota Malang Indra Setiyadi, Ir.Eddy Wahyono dan Sekretaris MPC PP Kota Malang Nurhadi berbaur bersama hadirin.

NASIONALIS : Peserta kegiatan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PP sebelum acara dimulai.

UNTUK BERBUKA BERSAMA: Aneka hidangan disiapkan para srikandi PP untuk berbuka puasa bersama. PEMBUKA : Penampilan hadrah membuka kegiatan buka puasa dan pemberian satunan anak yatim PP PAC Blimbing.

KHIDMAT : Para tamu dan undangan dalam kegiatan yang berlangsung khidmat.

INDAHNYA BERBAGI : Ketua PP PAC Blimbing Agus Yudi Susanto memberikan santunan kepada perwakilan anak yatim.

Sekali Layar Terkembang, Surut Kita Berpantang REDAKTUR: jon, LAYOUTER: hary


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.