Mp1904

Page 1

HOTLINE Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl.Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

Eceran, Rp. 3.500

MINGGU 19 APRIL 2015

Korane Arek Malang

www.malang-post.com

VS MAURO ICARDI

KEISUKE HONDA

INTER MILAN

AC MILAN

Derby Sejarah

AREMA SPORT hal. 13

FOTO-FOTO: NET

IB: KOMPETISI TETAP JALAN Abaikan Surat Pembekuan, Hanya Tunduk pada FIFA SURABAYA – Harapan Kemenpora Imam Nahrowi menghentikan PSSI dan seluruh aktivitasnya, bertepuk sebelah tangan. Ang-

gota klub, PSSI bahkan DPR RI tidak mendukung sama sekali SK Kemenpora Nomor 01307 Tahun 2015 tentang pembekuan PSSI

tertanggal 17 April 2015. “PSSI tidak berdiri di bawah kantor Menpora, tapi FIFA. Kalau Menpora membekukan PSSI. Tidak ada kai-

tannya sama sekali antara PSSI dan Menpora,’’ tandas Iwan Budianto, CEO Arema kepada Malang Post di arena KLB PSSI 2015, Sabtu siang (18/4/15). Baca IB... Hal. 11

PENGAWALAN KETAT: Ribuan polisi mengamankan area di sekitar hotel JW Marriot, tempat Kongres PSSI berlangsung dari demo bonekmania.

DITUTUP BONEK, Ratusan Juta Rupiah Hilang SURABAYA - Ancaman Bonekmania 1927 membekukan pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Surabaya, hanya isapan jempol belaka. Baca Ditutup... Hal. 11

FOTO-FOTO: FARID FANDI/JP

PENGURUS BARU: Ketua Umum PSSI 2015-2019 Ir. La Nyalla Mattalitti (tiga dari kanan) bersama jajaran pengurus baru di akhir Kongres KLB PSSI, kemarin.

KABAR MANCANEGARA

Baca Australia... Hal. 11

Sandra Dewi Impikan Pernikahan ala Princess

- 6 Februari 2015. TKP Masjid Al Huda Kendalsari Kecamatan Lowokwaru.

Australia Tangkap Lima Remaja Terduga ISIS AUSTRALIA- Polisi Australia pada Sabtu (18/4/15) kemarin menangkap lima remaja yang diduga terinspirasi Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) dan hendak melakukan aksi teror dalam peringatan Operasi Gallipoli pada Perang Dunia I yang diselenggarakan pekan Perdana Menteri depan. Tony Abbot “Telah dilakukan serangkaian penggerebekan di perkotaan Melbourne. Lima orang diamankan,” kata Perdana Menteri Australia Tony Abbott. “Dua di antaranya akan dikenakan pasal perencanaan aksi terorisme. “Aktivitas yang mereka lakukan, kami yakini berkaitan dengan persiapan serangan terhadap anggota kepolisian pada peringatan hari ANZAC (Satuan Militer Australia dan Selandia Baru),” ujar Abbott. Kepolisian menyatakan, lebih dari 200 anggota dikerahkan dalam rangkaian penggerebekan tersebut. Penggerebekan dilakukan dini hari di selatan Melbourne. Seorang perwira kepolisian mengaku anggotanya menemukan sejumlah senjata tajam seperti pisau dan pedang dalam penggerebekan.

WEDDING EXPO 2015

TKP PENCURIAN

- Warnet Xit Gemig Ruko Jalan S. Parman Malang. - Depan gang Jalan Zainul Arifin, Kelurahan Sukoharjo, Klojen. - 25 Januari 2015, TKP Jalan Saxopone, Lowokwaru. - 26 Januari 2015. TKP Jalan Simpang Borobudur, Malang.

BB MOTOR YANG DIAMANKAN 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15.

Supra X Nopil N 6544 AD, Noka : MH1JB8111AK609621, Nosin : JB81E1605067. Supra N 5243 HG, Nosin : KEV7E1154742. Ninja F 3552 JP. Shogun 125 N 9422 JK, Nosin : FA031G574530. Satria FU F 4256 JK, Noka: MH8BG41CABJ585215. Honda Beat N 4590 GK, Noka : MH1JFG210DK608900, Nosin : JFD2E1611332. Honda Beat, Nosin : JFD2E24561845. Honda Beat N 5980 OR, Noka : MH1FD213DK669187. Honda Beat N 6441 UI, Nosin : JFN2E1092326. Honda Beat N 6326 EX Nosin : JF32E81732. Honda Vario N 2819 AAB, Noka : MH1JFB120BK018355, Nosin JFB1E1971305. Supra N 6544 AD. Honda Vario, Noka : MH1JFK118781, Nosin JFKIE1185858. Byson Noka : MH345P002CK121896, Nosin : 45P131631. Honda Vario Noka : MH1jFB111CK13546, Nosin : JFB1E178744

KAWANAN YANG DIBEKUK POLISI Andri Hariyanto, warga Krajan, Desa Ledoktempuro, Randu Agung, Lumajang. Ia tewas ditembak karena menyerang petugas Mansur, warga Dusun Tongmaling, Ranulogong, Randu Agung, Lumajang. Ditembak di kaki. Andrian Oki Ayusta, warga Jalan Supriadi, Desa Sukopuro, Kecamatan Jabung. Subari, warga Pondok Blimbing Indah, Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Blimbing sebagai penadah. Ditembak karena berusaha menyerang petugas dan kabur Mokhamad Khusnul Arizal, warga Jalan Pahlawan Luring, Desa Sukopuro, Jabung sebagai penadah.

MALANG – Hari ketiga gelaran The Ultimate Wedding Expo 2015, Sabtu (19/4/15) kemarin mendapatkan tamu istimewa. Sandra Dewi hadir di tengah keseriusan pengunjung yang tengah berkonsultasi merencanakan even pernikahan dengan vendor peserta ekspo. Artis cantik ini dua kali tampil di runway catwalk, dengan mengenakan dua busana pesta dari Alvanie Gown dan Gester. “Sandra Dewi merupakan guest star yang turut memeriahkan ekspo tahun ini dan semakin menunjukkan kemewahan pameran kedelapan dari Gracia Party Organizer,” ujar General Manager Atria Hotel and Conference Malang, Wahyono. Baca Sandra... Hal. 9

Edo Rizqi Hananta, warga Jalan dr Sutomo, Desa Sukopuro, Jabung, kurir. Joko Priyanto dan Agus Surpiyanto, warga Jalan Supriyadi, Desa Sukopuro, Jabung, kurir. Djoko Santosa, warga Jalan Teluk Bayur, Kelurahan Pandanwangi, Blimbing, kurir. GRAFIS: HAR, GGA/MALANG POST

Lagi, Polisi Tembak Mati Pencuri Motor MALANG – Langkah Polres Malang Kota menumpas jaringan pelaku curanmor di Kota Malang, belum berakhir. Tim Khusus (Timsus) Anti Curanmor, dini hari kemarin kembali sukses membongkar jaringan alap-alap motor. Sembilan orang tersangka berhasil diamankan. Baca Lagi... Hal. 11

Beraksi di 30 TKP, Spesialis Warnet dan Masjid DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

RILIS: Polres Malang Kota saat meri­ lis bukti dan tersangka curanmor yang berhasil ditangkap.

CANTIK: Sandra Dewi saat hadir di The Ultimate Wedding Expo 2015 di Atria Hotel and Conference

MALANG – Terungkapnya jaringan pelaku curanmor ini, berkat kerja keras Timsus Anti Curanmor Reskrim Polres Malang Kota. Polisi menyelidiki dan membuntuti tersangka Subari (SB), Baca Beraksi... Hal. 11

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

Ebes Ngalam

Ketika Napi LP Lowokwaru Menggunakan e-Money

Lab-laban Hambat Tewur

Uang Tunai Tak Berlaku, Sedekah di Masjid Cukup Gesek Brizzi

Kana : Bes, Menpora mbekukno PSSI. Ebes : Wah, lab-laban hambat tewur. Kana: Lha yo iku. Mugo-mugo ae ndang onok dalan uteme. Ebes: Oyi. Awake dewe ndungakno kabeh.

TAK ada lagi peredaran uang di LP Klas I Lowokwaru Malang. Kini warga binaan di penjara peninggalan Belanda itu menggunakan e-money untuk belanja kebutuhan sehari-hari. Bahkan untuk sedekah pun mereka menggunakan uang yang tersimpan dalam kartu mirip ATM. Bagaimana e-money diberlakukan di LP yang dibangun tahun 1918 itu?

Sejumlah warga binaan antre di pos pintu III dalam area LP Lowokwaru, kemarin siang. Mereka berdiri berjejer sembari memegang sebuah kartu, Brizzi. Antrean di pos pintu III itu karena mereka ingin mengisi uang atau top up di kartu Brizzi. Uang berasal dari keluarga napi yang membesuk. Sedangkan petugas yang melakukan top up menggesek kartu Brizzi di mesin Electronic Data Capture (EDC) yang memunculkan struk. Dari struk itulah warga binaan LP Lowokwaru

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

INOVASI: Napi di pos pintu III dalam LP Lowokwaru untuk top up atau pengisian kartu Brizzi.

mengetahui isi atau jumlah uang dalam kartu mereka. Di sisi lain, di sebuah toko kecil dalam Blok 5, tampak aktivitas jual beli barang kebutuhan sehari-hari berlangsung. Usai membeli barang berupa sampo dan sabun mandi, napi cukup menyerahkan kartu. Lalu petugas toko menggesek kartu Brizzi di mesin EDC sebagai alat pembayaran. Tak ada lagi antrean menunggu uang kembali di toko dalam LP. Baca Uang... Hal. 11


minggu, 19 APRIL 2015

2

Dra Mistin MPd, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu

Tak Ingin Un Ulang Motivasi Siswa Berprestasi U

JIAN Nasional tingkat SMA/MA dan SMK baru saja berlangsung dengan segala problematika, mulai soal dan jawaban yang tidak sinkron hingga adanya temuan kebocoran soal. Terlepas dari problematika tersebut, peserta UN berprestasi selalu mendapatkan reward dari Pemkot Batu melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga. Berikut wawancara Malang Post bersama Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu, Dra Mistin MPd. Ujian Nasional (UN) tingkat SMA/MA dan SMK sudah usai dengan problematika, hingga ada wacana UN diulang. Bagaimana tanggapan Anda ? Kami sebenarnya sudah melakukan berbagai persiapan menjelang ujian nasional tingkat SMA. Kalau problem yang ada selama UN SMA, hal itu sudah di luar wewenang daerah karena penyelenggara, hingga pembuat soal berada di tingkat pusat. Bagaimana jika UN diulang ? Saya pribadi kurang sependapat jika UN SMA dan sederajat harus diulang. Masalahnya UN sekarang ini tidak menjadi persyaratan kelulusan, tetapi untuk pemetaan kemampuan siswa secara nasional. Kelulusan ditentukan melalui ujian sekolah dan raport. Nilai UN juga tidak digunakan untuk masuk Perguruan Tinggi Negeri karena ujian masuk PTN tetap melalui tes lagi. Kalau saya berpendapat, sebaiknya UN tidak diulang dan nilai tetap menggunakan hasil ujian tersebut. Waktu yang ada sekarang ini bisa digunakan siswa atau peserta UN untuk

konsentrasi ujian masuk PTN. Jika mereka melalukan bimbingan, bimbingan belajar tersebut adalah persiapan untuk ujian masuk PTN. Jika UN harus diulang, konsentrasi siswa kembali pecah sehingga persiapan ujian masuk PTN malah tidak bisa maksimal. Kalau misalnya UN diulang dengan alasan soal bocor, apakah ada yang bisa menjamin bahwa soal tidak kembali bocor. Kalau boro lagi, berarti UN akan kembali diulang dan itu akan membuat siswa semakin stress. Sebenarnya persiapan apa saja yang sudah dilakukan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu ? Persiapan pertama adalah bimbingan belajar menjelang UN. Kami menggelar bimbingan menjelang UN bekerja sama dengan salah satu Bimbingan Belajar yang ada di Kota Batu dan disiarkan secara langsung lewat ATV. Manfaat bimbingan belajar secara live ini sangat besar karena bisa diketahui langsung oleh siswa atau peserta UN, orang tua atau pihak lain. Mereka bisa bisa mengetahui secara langsung bagaimana pembahasan soal yang dilakukan oleh para tutor. Selama ini tanggapan para siswa sangat positif karena penjelasan cara penyelesaian soal lebih simpel. Bimbingan belajar secara live ini tidak hanya dinikmati oleh warga Batu atau Malang Raya, tetapi juga sebagian Pasuruan. Selama mereka bisa menangkap saluran ATV maka bisa mengikuti bimbingan belajar oleh para tutor. Temanteman yang ada di Pasuruan banyak telepon ke sini dan mengucapkan terimas kasih dengan adanya program

bimbingan belajar secara live ini. Tahun lalu, tingkat kelulusan siswa Kota Batu 100 persen. Bagaimana dengan tahun ini ? Kalau tahun lalu 100 persen, sekarang 200 persen. Tahun ini nilai UN tidak menjadi standart kelulusan seperti tahun lalu. Tahun ini, kelulusan menggunakan nilai ujian sekolah serta rata-rata nilai raport. Jadi tidak ada alasan siswa yang tidak lulus dalam kelulusan tahun ini. Apakah peserta UN tetap memperoleh reward ? Seperti tahun-tahun sebelumnya, mereka yang mendapatkan nilai 10 untuk mata pelajaran UN akan mendapatkan beasiswa Rp 1 juta per mata pelajaran. Hanya saja mata pelajaran Bahasa Inggris akan dipertimbangkan kembali karena ada 15 soal yang tidak bisa dikoreksi akibat soal dan jalaban tidak sinkron. Kalau tahun ini, reward harus diberikan karena sudah dianggarkan sejak RAPBD dalam pembahasan akhir tahun 2014. Pertanyaanya adalah, apakah reward UN tetap akan dianggarkan untuk tahun 2016. Masalahnya, nilai UN ternyata tidak digunakan untuk Standard kelulusan. Kami menganggarkan reward karena saat pembahasan RAPBD belum ada ketentuan bahwa nilai UN tidak digunakan untuk persyaratan kelulusan. Reward semacam itu digunakan untuk memotivasi siswa. Biasanya siswa selalu memiliki beban ketika menghadapi UN. Dengan reward semacam itu, mereka akan semakin terpacu untuk mendapatkan nilai maksimal dalam UN. (febri setyawan)

Beasiswa Kuliah Gratis

BIODATA Nama : Dra Mistin MPd NIP : 1958051198032010 Golongan : IV/c Pembina Utama Muda Tempat Tanggal Lahir : Batu, 5 Agustus 1958

Riwayat Pendidikan:

SDN Punten 01 Kota Batu 1971 SMPS KKP Negeri Batu (Sekarang SMP 2 Batu) 1973 SMA KKA 1977 S1 PMPKN Universitas Negeri Malang 1985 S2 Jurusan Manajemen Pendidikan Universitas Negeri Malang 2003

Riwayat Pekerjaan: Guru di SMP Islam Batu 1980 Guru SMA 1 Batu 1985-1998 Kepala SMAN 2 Batu 1998-2002 Kabid Dinas Pendidikan Kota Batu 2002-2006 Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu 2006-2011 Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Batu 2011-2014 Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu 2014-sekarang

PEMKOT Batu melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga tidak hanya memberikan reward beasiswa Rp 1 Juta peraih nilai 10 Ujian Nasional. Pemkot juga memberikan beasiswa berupa kuliah gratis untuk jurusan Pertanian dan Pariwisata di Universitas Brawijaya Malang untuk siswa berprestasi. Dra Mistin MPd, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu menjelaskan, beasiswa kuliah gratis tersebut merupakan tahun kedua untuk lulusan tahun 2015 ini. Untuk lulusan tahun 2014 lalu, Dinas Pendidikan sudah mengirim siswa sebanyak enam orang untuk kuliah gratis tersebut. ’’Mereka bukan hanya ditanggung biaya kuliah, tetapi biaya hidup juga ditanggung. Targetnya, mereka harus bisa menyelesaikan studi selama empat tahun,’’ tegasnya. Tahun lalu, Dinas Pendidikan mengangarkan dana Rp 125 juta untuk biaya kuliah enam orang. Tahun ini, Dinas menganggarkan untuk 12 orang karena enam orang yang masuk tahun 2014 tetap harus dibiayai dan ditambah enam orang baru. ’’Untuk enam orang yang masuk tahun 2015 ini, anggaran sama dengan tahun sebelumnya, yakni Rp 125 juta. Sedangkan biaya untuk enam orang yang sekarang semester tiga tidak sebanyak itu karena mereka tidak perlu membayar uang gedung seperti awal masuk,’’ tambah perempuan asli Desa Punten Kecamatan Bumiaji Kota Batu ini. Biaya kuliah gratis tersebut terus akan bertambah pada tahun 2016 mendatang. Jika ada enam orang baru masuk kuliah, berarti Dinas harus menganggarkan biaya untuk sembilan orang. Anggaran tersebut digunakan untuk membiayan enam orang angkatan baru dan 12 mahasiswa semester tiga dan enam. ’’Kalau masih tahun pertama dan kedua seperti ini, anggaran belum stabil. Anggaran barus stabil jika sudah tahun keempat,’’ tandas mantan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Batu ini. (feb)

REDAKTUR: FEBRI, LAYOUTER: hary


minggu, 19 april 2015

3

facebook dan indosat

Bikin Layanan Internet Tanpa Pulsa STENLY REHARDSON/ MALANG POST

LAYAR LEBAR: Imo Tab Z10 Fortune, tablet dengan lebar layar 10.1 inci untuk memanjakan gadgeter yang mencari perangkat berharga murah.

INDOSAT: Kantor Indosat siap meluncurkan Internet. org di Indonesia sebagai bagian dari inisiatif ‘Internet Tanpa Pulsa untuk Semua’ bagi masyarakat Indonesia.

Tablet Murah Layar Lebar MALANG– Vendor lokal Imo meluncurkan beberapa seri tablet. Salah satunya Imo Tab Z10 Fortune, tablet dengan lebar layar 10.1 inci untuk memanjakan gadgeter yang mencari perangkat berharga murah. Sales Counter Sentral Gallery Malang Plaza, Melandie menyampaikan, perangkat yang dikenal dengan nama Imo Fortune tersebut menyasar pengguna entry level. Hal ini bisa dibuktikan dengan harga yang terjangkau, di kisaran Rp 1,1 jutaan. “Tablet lokal sebagian besar menyasar pasar

menengah ke bawah. Begitu pula Imo Fortune, terutama bagi customer yang mencari tablet yang belum mengusung spesifikasi mumpuni,” ujarnya. Menurut dia, layar tablet yang lebar memiliki resolusi sebesar 1024 x 600 piksel. Resolusi itu mampu menghasilkan kerapatan mencapai 118 piksel per inch (ppi) untuk memastikan gambar tetap tajam dan tidak pecah meskipun resolusinya besar. Perangkat ini mendapat sokongan prosesor dual core dengan chipset MediaTek

MT6572 untuk memastikan kinerja tetap lancar. Prosesor ini mampu menghasilkan daya akses jelajah pada aplikasi mencapai 1,2 GHz. “Hardware ini dilengkapi dengan RAM yang tidak terlalu luas, hanya berkapasitas 512 MB. Namun, untuk pengguna yang tidak terlalu memasang banyak aplikasi, tidak menjadi masalah,” papar dia panjang lebar. Perempuan yang akrab disapa Mela ini menuturkan, dari hardware tersebut, peng­ guna bisa memaksimalkan perangkat dengan instalasi aplikasi perkantoran seperti

MS Office hingga game online yang sedang menjadi favorit. Layar yang lebar, dipastikan memanjakan mata ketika me­ ngoperasikan tablet. Sementara itu perangkat yang sudah mengusung sistem operasi terlaris saat ini, Android 4.4 KitKat, memberikan jaminan koneksi di dunia maya dan tampilan yang lebih baru. Sehingga, pengguna pun dipastikan tidak merasa tertinggal sekalipun menggunakan gadget lokal. Perangkat ini mengusung ruang penyimpanan internal seluas 4 GB. Bagian internal

disarankan untuk menyimpan aplikasi penunjang perangkat dan disisakan untuk memberikan space agar kinerja tetap maksimal. Sementara, file multimedia seperti games, MP3 maupun hasil jepretan diletakkan di slot MicroSD yang maksimal mencapai 32 GB. “Hasil foto dari kamera sebesar 2 MP dan VGA lebih baik diletakkan di memori internal,” tegasnya. Pada sisi konektivitas, tablet murah ini berbekal jaringan 3G HSDPA yang dilengkapi dengan Bluetooth, Wifi, GPS dan Port MicroUSB. (ley/udi)

JAKARTA- Indosat dan Facebook bekerjasama meluncurkan Internet.org di Indonesia sebagai bagian dari inisiatif ‘Internet Tanpa Pulsa untuk Semua’ bagi masyarakat Indonesia. Internet.org dari Facebook membuat internet lebih mudah diakses oleh seluruh masyarakat Indonesia untuk berbagai kebutuhan dasar mereka seperti kesehatan, pendidikan, media sosial untuk komunikasi, dan berita. Internet.org adalah sebuah inisiatif dari Facebook yang bertujuan untuk membuat akses internet tersedia bagi dua pertiga populasi dunia yang belum terhubung dengan internet. Di Indonesia, Indosat adalah operator pertama yang menyediakan akses internet mudah tanpa pulsa bagi masyarakat Indonesia. “Internet.org menyediakan informasi serta alat untuk berkomunikasi dengan kerabat dan teman-teman serta pertukaran informasi dan hiburan,” ujar Alexander Rusli, President Director and CEO Indosat dalam keterangan tertulisnya, kemarin. ‘Internet Tanpa Pulsa untuk Semua’ sejalan dengan misi dari program sosial perusahaan Indosat untuk memberikan manfaat dari akses internet bagi masyarakat Indonesia. Rilis Internet.org juga mendukung Indonesia Broadband Plan (IBP) 2014-2019 yang mana targetnya meningkatkan konektivitas nirkabel bagi semua orang di perkotaan, pedesaan dan pendapatan bulanan masyarakat Indonesia pada akhir 2019. Indosat menyediakan akses internet tanpa pulsa melalui layanan Internet.org untuk pelanggan IM3 &Mentari (prabayar) maupun pelanggan Matrix (paskabayar). Pelanggan akan mendapatkan kemudahan akses internet untuk beberapa layanan informasi umum, berita, informasi khusus pada berbagai situs dan platform Ask.com, Wikipedia, Kelase, Accuweather, Wattpad, Jobstreet, OLX, Tokopedia, BabyCenter & MAMA, Girl Effect, UNICEF Facts for Life. (jpnn/viv/udi)

Ngobrol Pakai Line Bisa di Apple Watch

Pendatang Baru Usung Teknologi 4G MA LANG-Pasar gadget Ma­lang sejak awal April ini mulai diramaikan oleh seri terbaru Lenovo bernama P90. Smartphone ini hadir dengan spesifikasi kelas atas serta telah mengusung teknologi 4G Long Term Evolution (LTE). ”Lenovo P90 koleksi terbaru dengan performa powerfull berkat tunjangan koneksi 4G,” ujar Head Store Erafone Malang, Nico Wahyudin. Dia menuturkan, teknologi 4G LTE kini menjadi andalah vendor smartphone untuk menggoda pasar. Pasalnya, teknologi yang menawarkan koneksi setingkat lebih tinggi dari 3G ini akan menjamin pengalaman download dan upload super cepat. Akses data internet berkecepatan LTE Cat4 mencapai 150/50 Mbps. Selain itu juga disediakan konektivitas 3G HSDPA berkecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps. ”Di Malang memang masih belum ada koneksi 4G. Namun, beberapa kota di Indonesia sudah mulai terjangkau dan beberapa bulan terakhir perangkat dengan koneksi 4G diburu customer,” ujarnya kepada Malang Post, kemarin. Dia menyebutkan Lenovo P90 ini membawa spesifikasi layar mumpuni dengan teknologi sentuh kapasitif dari in plane switching (IPS) yang menghasilkan gambar sangat bening bening. Terlebih, perangkat dengan layar 5,5 inci ini mengusung resolusi

APPLE WATCH: Line memanfaatkan momen dengan memperluas ketersediaan layanan messagingnya ke jam tangan pintar.

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

LENOVO P90: Smartphone Lenovo bernama P90 hadir dengan spesifikasi kelas atas yang telah mengusung teknologi 4G Long Term Evolution (LTE).

Full HD yakni 1080 x 1920 piksel serta memiliki kepadatan layar hingga 401 pixel per inch (ppi) dalam variasi 16 juta warna. “Desain Lenovo P90 ini memiliki tampilan fisik kotak persegi dengan empat sudut agak meruncing. Membawa dimensi 150 mm x 77.4 mm serta memiliki bodi setebal 8.5 mm,” paparnya. Dapur pacu dari Lenovo P90 ini menggunakan prosesor

Quad-Core berkecepatan 1.83 GHz yang diduetkan chipset Intel Atom Z3560. Hardware itu mampu memroses daya akses secepat 64 bit dan membuat performanya cukup gahar. Sementara itu, perangkat ini mengusung pengolah grafis PowerVR G6430 untuk menyuguhkan grafis berkualitas saat pengguna menonton video atau bermain game. “Aktivitas multitasking dijamin aman dan lancar. Apalagi, RAM yang

disematkan sebesar 2 GB,” sebutnya. Untuk urusan fotografi, Lenovo P90 ini membawa spesifikasi kamera mumpuni. Pada bodi belakangnya tertanam kamera belakang berukuran sensor 13 MP yang memiliki resolusi tinggi sebesar 4160 x 3120 pixels. Kamera utama ini telah berbekal fitur Optical Image Stabilization (OIS) yang mampu memberikan fungsi sebagai pencegah hasil foto

blur atau buram saat obyek sedikit bergerak. “Selain itu ada pula fitur auto focus dan Dual LED yang mampu menghasilkan hasil foto bersih, jernih dan cerah meskipun digunakan di tempat minim cahaya. Fitur lainnya yakni Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama dan HDR sehingga akan menambah kesempurnaan hasil foto,” pungkasnya. (ley/udi)

JAKARTA- Apple Watch yang dinantikan kehadirannya segera tersedia mulai akhir April. Line pun memanfaatkan momen dengan memperluas ketersediaan layanan messagingnya ke jam tangan pintar tersebut. “Sebagai aplikasi pesan instan global, Line hadir di Apple Watch terutama untuk versi 5.0.2 ke atas yang makin memudahkan komunikasi antar teman, keluarga dan kenalan,” demikian pernyataan Line melalui keterangannya, Sabtu (18/4/2015). Para pengguna layanan messaging dengan karakter sticker lucu ini akan dapat menghubungkan aplikasi Line di iPhone (versi 5.0.2 ke atas) dengan Line yang ada di Apple Watch, sehingga mereka bisa melihat pesan-pesan baru dan mengirimnya langsung dari Apple Watch mereka. Seperti aplikasinya di ponsel, Line di Apple Watch juga memungkinkan pengguna membalas pesan dengan menggunakan stiker dan emoji. Versi terbaru aplikasi ini diklaim memberikan kemampuan bagi para penggunanya untuk tetap terhubung dengan keluarga dan teman-temannya, menawarkan cara berkomunikasi yang sangat mobile. Misalnya, ketika pengguna sambil berolah raga atau sedang terlibat di kegiatan-kegiatan fisik lainnya. Line berencana melanjutkan dukungan untuk berbagai jenis perangkat baru di masa yang akan datang, menambahkan fitur-fitur terbaru. (jpnn/udi)

Samsung Pakai Exynos, Snapdragon Bakal Terancam JAKARTA- Penggila ponsel pasti tak asing dengan Snapdragon. Ya, prosesor buatan Qualcomm ini hampir bisa ditemukan di sebagian besar ponsel Android. Namun semenjak Samsung memutuskan memakai prosesor Exynos, popularitas Snapdragon pun disebut-sebut bakal terancam. Pasalnya, selama ini porsi terbesar pemakai prosesor Snapdragon ternyata bersumber dari Samsung. Praktis,

selain mendapat keuntungan dari penggunaan prosesor Snapdragon di ponsel Samsung, Qualcomm juga mendulang pendapatan besar dari sisi lisensi. Padahal seperti dikutip dari Phone Arena, Sabtu (18/4/2015), Qualcomm hanya memperoleh sekitar 2% sampai 2,5% dari nilai penjualan tiap ponsel seri Galaxy S kepunyaan Samsung. Tapi siapa sangka kalau sejak seri Galaxy S dirilis,

Qualcomm telah mengantungi pendapatan dari royalti yang angkanya mencapai USD 9 miliar atau sekitar Rp 115 triliun. Sejak Samsung memutuskan memakai prosesor Exynos buatannya sendiri, Qualcomm dikabarkan galau. Rumor yang beredar menyebut raksasa prosesor ponsel ini berniat memangkas nilai royalti dari tiap ponsel yang menggunakan prosesornya. Tujuannya tentu saja agar

vendor ponsel tetap tertarik menggunakan chip buatannya, termasuk juga Samsung. Lebih lanjut, beredar pula gosip yang mengatakan Qualcomm berencana untuk memisahkan divisi khusus lisensi dan chip. Hal ini dilakukan sebagai antisipasi Qualcomm yang merasa chip buatannya mulai kehilangan popularitas. Apalagi mengingat kenyataan Qualcomm saat ini ditem-

pel ketat dua raksasa chip ponsel yang kuat, Samsung dan MediaTek yang kian meraksasa. Bila ini dilakukan, bisnis utama Qualcomm tak akan lagi fokus di pembuatan chip. Me��� lainkan pada divisi lisensinya yang menjadi sumber pendapatan terbesar Qualcomm. Sebagai informasi, Qualcomm sendiri merupakan perusahaan dengan pendapatan lisensi terbesar di dunia. (jpnn/dtc/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


minggu, 19 APRIL 2015

Pak Menpora Jangan “Bunuh” Aremaku 19 April 2015 PSSI genap berusia 85 tahun, satu usia yang tidak muda lagi. Dan Arema sebagai salah satu peserta liga profesional yang ada di negeri ini juga bukan klub debutan kemarin sore, datang dengan tiba-tiba lalu tenggelam diterpa masalah.

bangsa sebesar Indonesia, yang mana sepak bola merupakan olah raga yang paling digemari hampir tiga perempat penduduknya.

Oleh :

Slamet Yuliono Aremania, Mengajar PJOK di SMP Negeri 1 Turen

BOPI SANG PEMBEDA Sejak era kepemimpinan presiden Jokowi, menpora dipimpin oleh Imam Nachrawi, yang bukan olahragawan namun gemar berolah raga. Sedikit membingungkan Negara ini, memimpin sebuah lembaga profesional, namun bukan orang yang berasal dari bidang tersebut, akan tetapi pilihan mutlak ada ditangan Presiden, karena Menpora sebelumnya juga berasal dari politisi, dengan alasan mereka hanya mengkoordinir, dan yang melaksanakan adalah para staf ahli saja. Kita lupakan profil Menpora, dimana satu hal yang menjadi perhatian adalah BOPI (Badan Olahraga Profesional Indonesia) yang seakan-akan bangkit dari kematian mulai menuai keributan baru dengan situasi olah raga nasional yang saat ini sedang melorot. Sebenarnya apa yang terjadi, menjadi tanda tanya besar bagi para penggemar sepak bola seantero negeri dan para pakar olah raga sepak bola di Indonesia. Mengapa hanya sepak bola yang dijadikan bahan perbincangan. Apakah ini ada kaitannya dengan politis, ungkapan yang masih perlu diperdebatkan? Terlepas dari siapa-siapa mereka yang duduk saat ini menjadi pengurus BOPI bukanlah

Namun kini, di era pemerintahan baru permasalahan sepak bola di negeri ini masalah itu ada dan datang silih berganti, baik itu dari masalah internal, maupun eksternal, bahkan dari mereka yang tersingkirkan dari kepengurusan sepak bola di negara ini. Permasalahan kualitas pemain, kualitas liga, kualitas Tim Nasional, kualitas lapangan, dan kualitas stadion selalu menjadi “momok” bagi persepakbolaan kita. Dan yang menyesakkan dada, adalah dihentikannya kompetisi ISL sebagai hiburan rakyat. Beragamnya masalah yang menyelimuti sepak bola negeri ini, berimbas pula kepada prestasi dan peringkat Indonesia di Induk Organisasi Sepak bola dunia, FIFA. Dimana Indonesia turun peringkat dari 156 dunia sebelumnya, menjadi 159 berdasarkan rilis FIFA per 9 April 2015 yang lalu. Bahkan, Timor Leste, yang merupakan negara baru dan bekas NKRI, dan secara kualitas permainan, pemain, dan fasilitas sepak bola mereka kalah dari kita, namun mereka mampu berada jauh diatas Indonesia. Sungguh sebuah Ironi yang sangat memalukan bagi

masalah selama lembaga ini berdiri sesuai jalur. Alih-alih memperbaiki dan membantu perkembangan sepak bola Indonesia menjadi lebih baik, yang ada saat ini sepak bola Indonesia terancam dibekukan oleh FIFA, artinya, saya dan jutaan penduduk Indonesia pecinta sepak bola akan sangat kehilangan akibat konflik yang tidak jelas pangkal permasalahannya ini. BOPI seakan-akan menelanjangi pengurus PSSI saat ini dengan mempertontonkan kepada publik bahwa mereka selama ini tidak becus dalam mengurusi sepak bola Indonesia, dengan cara ambil bagian dalam verifikasi klub-klub peserta Liga Indonesia. Sebenarnya, proses verifikasi yang dilakukan oleh BOPI sangat baik dan sangat membantu dalam memajukan sepak bola kita dan membuat klub-klub di Indonesia lebih profesional sebagi klub. Karena sangat miris selama ini mendengar klub Indonesia menelantarkan para pemainnya dengan tunggakan gaji, bahkan ada pemain dari negara lain meninggal karena biaya kesehatan yang tidak dibayar pihak klub tempat pemain mencari nafkah. Akan tetapi, sikap BOPI yang melarang 2 klub untuk tidak bisa ikut Liga Indonesia karena masalah

legalitas kepemilikan klub bukanlah hal wajar, karena hal tersebut bukan ranah BOPI untuk berhak atau tidaknya klub tersebut ikut liga. Karena mereka hanya badan olah raga profesional, yang dari namanya saja bisa diartikan bahwa tugas dan wewenang mereka hanya menyatakan bahwa klub tersebut profesional atau tidak dan member masukan kepada PSSI bahwa klub tersebut bermasalah, sehingga nantinya PSSI dan PT. Liga lah yang memutuskan Klub tersebut berhak atau tidak mengikuti kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia. Campur tangan lainnya, Menpora menghimbau kepada Polri agar tidak mengeluarkan izin pertandingan Arema Cronus dan Persebaya Surabaya. Sekali lagi, PSSI bagaikan ketemu buah simalakama, bingung antara keputusan Menpora sebagai pemilik Negara, dan FIFA sebagi induk organisasi sepak bola, yang keduanya bisa membekukan sepak bola Indonesia. SEBAIKNYA SESUAI JALUR Terlepas dari buruknya kualitas klub dan timnas sepak bola Indonesia saat ini, namun sudah jauh lebih baik, bahkan dikawasan ASEAN, liga Indonesia merupakan liga nomor dua terbaik setelah Thailand. Bukan bermaksud berpuas diri, namun perbaikan itu memerlukan proses yang benar, bukan dengan semenamena apalagi ada unsur politis didalamnya.

Mungkin, tujuan Menpora dan BOPI baik untuk kemajuan sepak bola Indonesia, akan tetapi jalur yang mereka lalui sudah diluar batas dan ranah urusannya. Memang benar bahwa pemerintah berhak mengatur segala sesuatu yang ada di republik ini, akan tetapi sudah ada juga organisasi yang dibentuk untuk memutuskan sendiri masa depan organisasinya, dengan tetap meminta bantuan pemerintah. Hendaknya sentimen pribadi disingkirkan untuk menyongsong sepak bola Indonesia lebih baik. Bukan dengan cara melarang, akan tetapi melalui keputusan yang bijaksana, saling menguntungkan dan demi kemajuan bersama. Karena klub sepak bola hidup dari kompetisi, bukan hibah pemerintah. Banyak pemain yang bergantung pada sepak bola, yang mana jika sepak bola Indonesia dibekukan, ratusan pesepak bola akan kehilangan mata pencaharian mereka. Duduk bersama, MoU dipertegas, merupakan sikap yang lebih dewasa ketimbang meberlakukan sesuatu secara semenamena dengan bertopengkan kata ketegasan demi perbaikan. Dari saya sebagai Aremania, meminta kepada Bapak Menpora, jangan ‘bunuh’ sepak bola Indonesia dan lebih khusus Arema. Karena bagi kami, sepak bola bukan hanya sekedar olah raga, namun hiburan untuk melupakan beban hidup yang semakin menghimpit negari ini, meskipun hanya 2 x 45 menit.(*)

resensi

Konspirasi Menggembosi Lembaga Superbodi Oleh : Eko Prasetyo* Jauh sebelum meledaknya kasus KPK versus Polri yang berakhir antiklimaks seperti saat ini, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) amat ditakuti oleh para koruptor. Karena itulah, selalu ada indikasi upaya yang menggembosi lembaga antirasuah tersebut. Yang paling besar tentu saja saat Antasari Azhar dijebloskan ke bui yang kasusnya kini mulai memperlihatkan kejanggalan atau rekayasa. Antasari divonis 18 tahun penjara di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 11 Februari 2010. Ia didakwa atas kasus pembunuhan terhadap Direktur PT Putra Rajawali Banjaran Nasrudin Zulkarnaen menjelang pemilu 2009. Namun, apakah kasus pembunuhan heboh menjelang pemilu 2009 –yang oleh majelis hakim yang diketuai Herry Swantoro– dinyatakan sah dan meyakinkan diotaki Antasari telah tuntas? Selesai? Tampaknya belum. Buku Antasari Azhar: Saya Dikorbankan ini menguak kecurigaan si penulis yang akhirnya ditemukan bukti-bukti baru yang mengarah pada adanya rekayasa dalam kasus Antasari ini. Salah bukti yang diungkap di buku ini adalah kondisi jenazah korban (Nasrudin) yang dirasa aneh sejak masuk ke ruang bedah mayat forensic RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Bukti ini sebenarnya pernah coba disinggung ketika Antasari menjalani proses persidangan sebagai terdakwa. Sayangnya, ketika itu tak begitu diperhatikan. Belakangan bukti-bukti itu diajukan kembali, tentunya dilengkapi dengan temuan baru. Dokumen-dokumen dan kesaksian yang membuktikan kejanggalan tersebut bermunculan satu per satu. Hakim yang memvonis Antasari pun ”disidang” oleh Komisi Yudisial karena dinilai telah melakukan kecerobohan. Berangkat dari situasi yang dirasa tidak betul itulah Antasari menempuh jalan peninjauan kembali (PK) kasusnya setelah upaya banding dan kasasinya kan-

Judul buku Antasari Azhar: Saya Dikorbankan Penulis Taufik Pram Penerbit Imania Cetakan I, Desember 2014 Tebal 412 halaman

das. Antasari masih yakin bahwa dirinya tak bersalah. Seolah ada jalan Tuhan untuk menguak tabir kasus ini, Antasari justru mendapat dukungan dari pihak di luar tim pengacaranya sendiri. Misalnya dari Andi Syamsudin Iskandar, adik Nasrudin Zulkarnaen. Andi mengaku sempat ”diarahkan” oleh tiga perwira menengah polisi agar berpartisipasi ”menjebloskan” Antasari dengan

keterangan-keterangan yang dipaksakan. Andi juga memperjuangkan uji materiil tentang PK yang hanya bisa diajukan sekali ke Mahkamah Konstitusi demi membuktikan keyakinannya bahwa bukanlah Antasari yang menghabisi nyawa kakaknya. Sayangnya, usaha Antasari dan segala dukungan untuknya demi membuktikan bahwa dia tak bersalah masih tersandungsandung. Upaya kuasa hukumnya selalu terpental-pental. Bahkan, disebutkan oleh penulis, seorang profesor tokoh hukum nasional yang dikenal khalayak luas sebagai tokoh bersih pun enggan meladeni permohonan Antasari. ”Dia seperti ketakutan,” kata penasihat hukum Antasari, Maqdir Ismail (hal. xiii). Sebenarnya, dugaan bahwa kasus Antasari ini memang direkayasa bisa dilihat saat Kombes Pol Wiliardi Wizard melakukan pengakuan yang menghebohkan. Dalam sidang di PN Jakarta Selatan 10 November 2009, Wiliardi dihadirkan sebagai saksi sidang kasus pembunuhan Nasrudin. ”Demi Allah, saya bersumpah bahwa keterangan di BAP tidaklah benar. Wadir, Direktur, dan Kasat-Kasat mendatangi waktu pemeriksaan pertama di BAP!” katanya menggebu-gebu dan diucapkan penuh keyakinan (hal. 73). Mantan Kapolres Jakarta Selatan tersebut mengaku terpaksa merekayasa keterlibatan Antasari. Wiliardi juga jelas menyebut keterlibatan pejabat-pejabat Polri waktu itu. Yakni, Wakabareskrim Irjen Pol Hadiatmoko, Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Moh. Iriawan, dan Kasat Jatanras Polda Metro Jaya Nico Afinta. Seusai persidangan, Antasari dengan mata berkaca-kaca berucap, ”Allah Mahabesar.” Meskipun bersyukur atas keterangan Kombes Pol Wiliardi Wizard, Antasari menyerahkan sepenuhnya kepada majelis hakim. ”Nah, tadi kan sudah lihat sendiri. Bagaimana saya, Antasari, dijadikan target utama. Saya selama persidangan melihat itu objektif. Fair,” paparnya (hal. 80). Namun,

pada akhirnya, selantang apa pun berteriak, Wiliardi diabaikan. Semua keterangan yang mendukung pengakuannya ditolak. Lantas, bagaimana dengan Rani Juliani? Caddy dengan daya pikat kelas wahid? Kasus pembunuhan Nasrudin ini mulanya memang disebut-sebut dipicu oleh persoalan cinta segitiga yang melibatkan Antasari. Rani ini kemudian justru menjadi (atau sengaja dijadikan?) pengalih isu. Saat meletusnya kasus Antasari, sosok Rani tiba-tiba misterius. Ia hilang. Muncul asumsi bahwa Rani selama itu disembunyikan untuk dicuci otak demi kepentingan polisi (hal. 98). Saat kasus Bibit Samad Rianto-Chandra Hamzah versus Polri dan Kejagung mencuat, skandal berkelindan dan sampai pada hipotesa adanya kepentingan menghabisi KPK. Kredibilitas presiden pun anjlok. Kepercayaan publik kian nadir. Di tengah situasi seperti itu…..Rani pun muncul lagi! Aroma agenda setting sulit terbantahkan. Ida Laksmiwati, istri Antasari, pernah memberikan pengakuan bahwa suaminya tersebut adalah sosok yang kaku dan tidak mungkin main perempuan. Orangnya lurus. Sebenarnya, kejanggalan kasus ini sedikit bisa tergambar dari ucapan Presiden SBY yang sempat keseleo lidah ketika berkunjung ke redaksi Kompas, 24 Juni 2009. Sang kepala negara melontarkan pernyataan yang mengundang protes: ”KPK terlalu superbody dan harus diwaspadai” (hal. 95). Selain mengungkap kejanggalan-kejanggalan dalam kasus Antasari, buku ini dilengkapi lampiran-lampiran terkait dalam persidangan kasus Antasari. Sayangnya, buku ini tidak memuat sudut pandangan dari pihak kepolisian yang kemudian dijelaskan bahwa mereka ternyata enggan memberikan pernyataan. Disajikan dengan gaya jurnalistik yang khas dan tajam, buku ini tidak hanya memikat, tapi juga penting dibaca. *) Mahasiswa S-2 Ilmu Komunikasi Unitomo Surabaya, peneliti pada Bina Qolam Indonesia

4

nawak meme

Info Penting a Redaksi menerima tulisan artikel dan foto lepas dari pembaca. a Topik artikel tentang masalah yang sedang aktual,

baik nasional maupun lokal.

a Panjang artikel minimal 850 kata. a Artikel dan foto dikirim ke email redaksi@malang-post.com

Menpora Bekukan PSSI PSSI tampaknya masih belum akan lepas dari berbagai masalah pelik. Tepat pada ulang tahun ke 85 hari ini, PSSI mendapat masalah yang sangat berat. Dalam kongres luar biasa di Surabaya, organisasi olahraga sepak bola tersebut berhasil memilih ketua umum baru, untuk menggantikan posisi Johar Arifin yang habis masa jabatannya. Kongres akhirnya memilih La Nyala Mattaliti sebagai ketua umum menggantikan Johar. Tapi posisi Nyala tidak aman, karena tak lama setelah itu muncul surat Menpora yang membekukan organisasi PSSI. Keputusan tersebut tak lepas dari berbagai kasus yang menerpa PSSI, sampai akhirnya Menpora melayangkan surat peringatan sampai tiga kali. Setelah tiga kali peringatan tersebut tak diindahkan, akhirnya jatuh keputusan membekukan PSSI. Inilah puncak perseteruan antara Menpora dengan PSSI. Para insan bola di Indonesia menganggap Menpora telah melakukan intervensi kepada induk organisasi olahraga, tapi Menpora punya alasan tersendiri. Sesuai dengan UU Olahraga, organisasi olahraga harus patuh pada aturan yang dibuat oleh pemerintah. Dalam kasus PSSI, pemerintah mengharuskan agar semua kegiatan olahraga profesional mengikuti aturan yang sudah dibuat oleh Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). Inilah munculnya kemelut itu, ternyata PSSI dan klub yang ikut kompetisi profesional masih belum mengikuti aturan yang dibuat BOPI. Diantaranya, masalah pajak, legalitas organisasi, status pemain dan sebagainya. Inilah yang membuat banyak klub peserta ISL tersandung, tapi setelah dilakukan verifikasi, akhirnya hanya dua klub yang tidak boleh ikut kompetisi, Arema dan Persebaya, karena ada kepengurusan ganda. Tapi PSSI berusaha melawan dengan tetap menyertakan dua klub tersebut ikut kompetisi. Hal ini membuat Menpora berang yang berbuntut pada pembekuan PSSI. Keputusan Menpora itu sungguh sebuah kado yang sangat pahit bagi PSSI karena bersamaan dengan saat ulang tahun dan terpilihnya ketua umum yang baru. Kongres itu sendiri berjalan dalam suasana panas karena diwarnai aksi unjuk rasa suporter Surabaya yang menolak kongres tersebut diadakan di kotanya. Apalagi sehari sebelumnya terjadi insiden kekerasan terhadap ketua Persebaya 1927 Saleh Mukadar. Tragis, peristiwa pemukulan itu terjadi saat yang bersangkutan sedang mengikuti diskusi yang disiarkan secara live oleh SBO TV Surabaya. Aksi kekerasan inilah yang memicu aksi unjuk rasa para suporter yang sebelumnya sudah menolak kongres PSSI. Dalam usianya yang sudah cukup tua, prestasi sepak bola nasional masih belum terlihat, terutama di kancah internasional. Tragis memang, saat ini peringkat Indonesia justru berada di bawah Timor Leste yang sebelumnya adalah provinsi Indonesia. Timor Leste bak anak ‘’kemarin sore’’ dalam kancah sepak bola internasional, tapi ternyata posisinya lebih baik dibanding Indonesia yang sudah lama berkiprah dalam sepak bola internasional. Dalam beberapa tahun terakhir ini prestasi Indonesia memang jeblok yang membuat peringkatnya runtuh. Setelah membekukan pengurus PSSI, Menpora harus membuat langkah lanjutan untuk menyelematkan PSSI agar tidak semakin terpuruk. Penataan harus dilakukan dengan menempatkan orangorang yang berintegritas agar mampu menata organisasi yang baik. PSSI butuh sosok yang memiliki komitmen yang tinggi untuk memajukan sepak bola nasional agar tidak semakin terpuruk.(redaksi@ malang-post.com)

resensi Selain sebagai bentuk kehambaan pada Tuhan yang berdimensi ukhrawi, semua ibadah juga berdimensi duniawi, yang salah satu fungsinya adalah membuka pintu-pintu rezeki. Kedua dimensi ibadah itu sekaligus menegaskan bahwa Islam menjamin keseimbangan antara sisi jasmani dan ruhani, antara duniawi dan ukhrawi. Selain itu, Islam tidak pernah mengajarkan umatnya menjadi peminta-minta lantaran Islam memandang tangan di atas lebih baik daripada tangan di bawah. Nah, buku ini akan menyajikan tinjauan tentang ibadah-ibadah atau amalan-amalan tertentu dari sisi fungsinya sebagai pembuka pintu rezeki. Ibadah-ibadah itu meliputi, dzikir, shalat, dan puasa. Tiga amalan tersebut diuraikan penulis secara singkat, padat, jelas, serta mudah dimengerti, dan –yang terpenting- mudah diamalkan.

IBADAHIBADAH PEMBUKA PINTU REZEKI Judul Buku : Berlimpah Harta Dengan Beragam Dzikir, Shalat, dan Puasa Penulis : Muhammad Arifin Rahman Penerbit : Sabil Cetakan : I, 2015 Tebal : 244 halaman ISBN : 978-602-255-824-8

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Sriwijaya 1-9 Malang Telepon (0341) 340081-2 Fax (0341) 369503

J

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

J

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

Dzikir-dzikir tersebut meliputi bermacam bentuk, seperti dzikir istighfar, hamdalah, takbir, shalawat, dan asmaul khusna. Dzikir istighfar misalnya. Dzikir ini merupakan salah satu dzikir yang diperintahkan untuk senantiasa dibaca secara kontinyu karena merupakan bentuk permohonan ampun hamba kepada Tuhannya atas segala dosa dan kealpaan. Selain akan diampuni dosa-dosanya, seorang yang senantiasa membaca dzikir ini bisa memetik faedah lain, di antaranya terlepas dari segala penderitaan dan kesusahan, serta dimudahkan dalam urusan rezeki dan keturunan. Bahkan, dengan dzikir ini bisa mendatangkan rezeki dari jalan yang tidak pernah disangka-sangka. Dzikir ini bisa dibaca siang atau malam minimal 70 kali. Yang terpenting dari itu semua adalah mengamalkannya secara kontinyu, dengan hati khusuk, ikhlas, meresapi maknanya,

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto Manajer Pracetak: Yudi Armadioka

serta mengharap ampunan dari Allah SWT. (hal.15-18) Sementara shalat-shalat sunnah pemberi banyak berkah yang salah satunya adalah pembuka pintu rezeki itu meliputi shalat sunnah rawatib, shalat sunnah mutlak, dan shalat sunnah yang memiliki waktu dan sebab-sebab tertentu seperti shalat tahajjud, Dhuha, Istisqa’, dan shalat sunna wudlu. Shalat Tahajjud misalnya merupakan shalat yang dapat dijadikan sarana untuk mendatangkan rezeki berupa harta yang melimpah. Banyak ayat dan hadist yang menekankan pentingnya shalat ini. Tentu ini terkait erat dengan besarnya fadhilah yang terkandung didalamnya. Fadhilah-fadhilah itu di antaranya membuka pintu rezeki, memberikan kemuliaan, menghapus dosa, menyembuhkan penyakit, menyehatkan dan menumbuhkan mental dan jiwa,

sarana untuk bersyukur, serta akan menghantarkan pelakunya masuk surga dengan penuh rasa damai (hal.122-126) Shalat Dhuha juga sudah masyhur sebagai kunci pembuka pintupintu rezeki. Shalat yang dilakukan pada waktu dhuha ini memiliki banyak fadhilah lain. Selain sebagai pembuka rezeki, shalat ini juga bisa berfungsi untuk menolak kemiskinan, sarana meraih kebahagiaan, serta menjadikan pelakunya dibuatkan “rumah” di surga (hal.134-135). Selanjutnya, puasa-puasa sunnah pembuka pintu rezeki itu meliputi puasa Dawud, puasa Senin Kamis, puasa Syawal, puasa Arafah, puasa Sya’ban, dan puasa sunnah mutlak. Puasa Dawud misalnya. Selain mendatangkan keberlimpahan rezeki puasa yang selalu dilakukan Nabi Dawud ini juga menyimpan fadhilah agung

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi - Koordinator Liputan: Shuvia Rahma Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, Jon Soeparijono, Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira

lainnya. Di antaranya mempermudah terkabulnya doa, mempertebal ketaqwaan, mencegah perbuatan keji, membuat pelakunya senantiasa dicintai Allah, membersihkan dan menyehatkan tubuh, dan di akherat kelak pelakunya akan dijanjikan surga serta dijauhkan dari api neraka. Sedang pelaksanaan puasa Dawud adalah dengan cara sehari berpuasa dan sehari berikutnya berbuka (tidak berpuasa). Tata cara ini sesuai dengan apa yang disabdakan Rasulullah, “Puasa yang paling utama adalah puasa saudaraku, Dawud. Beliau sehari berpuasa dan sehari berbuka.” (hal.220). Puasa yang tidak kalah pentingnya bagi kelancaran rezeki adalah puasa sunnah mutlak. Sesuai namanya, puasa sunnah ini tidak dibatasi oleh waktu seperti puasa Senin Kamis dan tidak

Ravika, Vandri Battu, Sigit Rokhmad, Poy Heri P, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Muhammad Firman Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Susilo, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Arif Syaifurrahman, Siti Nurchasanah

dilaksanakan karena ada sebab tertentu. Puasa ini dapat dilakukan kapan saja asal di luar waktuwaktu yang memang dilarang untuk berpuasa seperti pada dua hari raya dan hari tasyrik. Fadillah puasa sunnah mutlak antara lain membersihkan lahir batin dari berbagai kotoran, menyehatkan tubuh, serta dimudahkan dalam segala urusan termasuk dalam persoalan rezeki (hal.126). Untuk bisa mendatangkan fadhillah besar, yang terpenting dari semua amalan atau ibadah di atas selain harus dilakukan dengan ikhlas karena Allah semata juga harus dilaksanakan secara istiqamah. Tanpa itu, sebuah ibadan atau amalan tidak akan memberi bekas dan pengaruh positif apa pun bagi sang pelaku. Resensor : Moh. Romadlon. Penyuka buku-buku agama. Tinggal di Kebumen.

Iklan: H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

J

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: Husnun N Djuraid, LAYOUTER: angga


5

minggu, 19 APRIL 2015

Mencicipi Gurihnya

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

WEDDING EXPO: Beragam informasi mengenai paket pernikahan bisa didapatkan di Wedding Expo yang digelar di Hotel Atria Malang.

Ayam Kampung

Khas Sragen

MALANG – Akhir pekan adalah waktu yang pas untuk jalan-jalan dan menikmati wisata kuliner. Bagi Anda penggemar olahan ayam kampong, tidak ada salahnya untuk segera menjajal kelezatan masakan di Resto Ayam Pakuan Malang. Pasalnya, kuliner dengan sensasi istimewa khas Sragen siap memanjakan lidah, dipadukan dengan olahan sambal yang tak kalah nikmat. Direktur Resto Ayam Pakuan Malang, Ari Kurniawan menuturkan, bisnis kuliner waralaba ini berasala dari Sragen, Jawa Tengah. Sehingga, dia memastikan bila rasa pasti berbeda dengan lokasi kuliner lainnya. “Kami mengandalkan ayam dan bumbu khas tempat bisnis ini bermula untuk menarik pecinta kuliner,” tuturnya. Menurut Ari, Ayam Pakuan yang hadir sejak Oktober tahun lalu ini, mengandalkan olahan ayam kampung. Sesuai dengan tagline resto tersebut ‘Rajanya Ayam Kampung’, berbagai macam pilihan masakan ayam kampung bisa dipilih di resto yang beralamat di Jalan Bendungan Sigura 42-44 Malang ini. Misalnya Ay a m Bakar Pakuan, Ay a m Bakar Geprek, danAyam B a k a r Goreng. Bisa

Ingin Pesta Pernikahan Mewah, Datang ke Atria Hotel MALANG – Menggelar pernikahan mewah dengan budget terjangkau adalah keinginan banyak orang yang akan menikah. Karena itu, bagi Anda yang sedang menyusun pesta pernikahan, tak ada salahnya mengunjungi The Ultimate Wedding Expo 2015 yang digelar Gracia Party Organizer di Paramount Ballrroom Atria Hotel and Conference. Penawaran cukup menarik diberikan Atria Hotel dengan ragam wedding packagenya. Tak hanya itu, Atria juga memberikan fasilitas cash back hingga kesempatan untuk mengikuti undian berhadiah utama Toyota Etios. “Selama pameran ini, kami juga memberikan fasilitas hadiah langsung selama ekspo serta cash back sebesar Rp 5 juta. Lumayan, bisa berhemat untuk melengkapi kebutuhan lainnya,” ujar Public Relation Manager Atria Hotel, Kadek Ayu Ery Ratnawati. Menurut dia, cash back ber-

laku pada semua transaksi yang deal selama ekspo untuk menggelar even wedding di hotel yang memiliki 175 kamar tersebut. Sementara itu, hadiah undian berupa Toyota Etios tidak kalah menariknya. Untuk mendapatkan undian itu, customer harus deal bertransaksi dengan hotel yang beralamat di Jalan Letjend S. Parman ini dengan transaksi minimal sebesar Rp 100 juta. “Bila acaranya seperti pernikahan di Paramount, lengkap dengan F and B-nya, pasti mendapat kupon undian. Pengundian akan berlangsung di akhir tahun, siapa tahu mendapat hadiah mobil yang bisa dijadikan hadiah pernikahan,” beber dia kepada Malang Post. Wedding Package berhadiah utama mobil ini berlaku bagi customer yang menggelar pernikahan selama 2015. Periode akhirnya pada 25 Desember mendatang, sedangkan pengundian akan berlangsung di malam tahun baru.

Alumnus Universitas Brawijaya ini menjelaskan, penawaran khusus Atria tidak cukup sampai di situ saja. Pasalnya, hotel yang memiliki Canting Restaurant ini memberikan diskon pula sebesar 20 persen, bagi customer yang akan menggelar acara ketika weekdays. Dia mencontohkan untuk penawaran Wedding Package di Atria, harga paket dimulai dari Rp 199 ribu per pack atau bisa pula memilih Aster Package dengan bandrol Rp 1,99 juta per table yang berlaku bagi 10 orang. Pilihan paket round table lainnya seperti Rose Package, Orchid Package, dan Tulip Package. Beberapa keuntungan ketika menggelar pernikahan seperti kesempatan test food untuk enam orang, wedding cake 30 cm, MC dan hiburan hingga dekorasi. “Dekorasi meliputi area pelaminan, wedding gate, dan terima tamu. Ada pula bonus harga spesial bagi keluarga yang ingin mengi-

nap,” terang Kadek. Sementara, bila memilih Jasmine Package, harga paketnya sebesar Rp 99,95 juta berlaku untuk 500 orang dengan pilihan buffet package. The Ultimate Wedding Expo 2015 yang digelar oleh Gracia Party Organizer di Paramount Ballroom Atria Hotel and Conference membuat vendor berupaya memberikan penawaran terbaik untuk mencuri perhatian pengunjung. Tak terkecuali Sementara itu, selama dua hari Wedding Expo 2015, terdapat 10 customer yang sepakat akan menggelar momen pernikahan di Atria di tahun 2015. Raihan ini melengkapi 12 pasangan yang sudah memesan tempat sejak awal tahun. “Tahun ini kami menargetkan 25 even pernikahan, dan ekspo ini merupakan kesempatan mencuri perhatian customer untuk menggelar even di Atria,” ujar Director of Sales Atria, Dendy Andreanto. (ley/oci)

dicky bisinglasi/ malang post

MANJAKAN LIDAH: Olahan khas ayam kampung dari Kota Sragen kini memanjakan lidah warga Malang, masakan istimewa ini tersaji di Restoran Ayam Pakuan.

BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH BUMI RINJANI KEPANJEN

PT. BANK PERKREDITAN RAKYAT ARTHA SENAPATI LAPORAN NERACA PUBLIKASI PT BPR ARTHA SENAPATI TANGGAL : 31 DESEMBER 2014

memilih menu ayam per potong maupun per ekor. Untuk satu paket Ayam Goreng Pakuan harganya hanya Rp 18.000 dan sudah mendapatkan satu porsi nasi putih. Bila memilih olahan per ekor, mulai dari Rp 50 ribu untuk pilihan Ayam Goreng pakuan. “Harganya sangat murah kok. Cocok untuk berbagai kalangan, baik untuk makan siang, makan malam maupun pemesanan untuk acara,” terang Ari kepada Malang Post. Dia menyampaikan, olahan Ayam Pakuan ini dipadukan dengan aneka pilihan sambal. Misalnya sambal korek yang cocok disandingkan dengan olahan ayam goreng, ada juga sambal kecap dan sambal bawang. Sementara itu, untuk menu lainnya seperti olahan gurame, nila dan sup iga. “Masih ada juga sayuran seperti cah kangkung, cah kacang dan cah tauge agar makan semakin nikmat,” urai dia panjang lebar. Ari menjelaskan, Ayam Pakuan juga menerima pemesanan nasi kotak. Pilihan menunya reguler dengan harga Rp 18.000, medium dengan bandrol Rp 20.000 dan premium dengan harga Rp 22.000. “Misalnya untuk acara seminar, ulang tahun atau syukuran, bisa memesan di tempat kami,” jelasnya. Dia menyebutkan, resto tersebut juga menerima layanan delivery order yang membuat pelayanan semakin istimewa. Sehingga, masyarakat tidak perlu repot untuk datang ke resto bila memesan dalam jumlah banyak. “Kami juga melayani pemesanan untuk wisuda, rapat, lunch box, ulang tahun hingga katering,” tambahnya. Sementara itu untuk fasilitas di resto, menyediakan beberapa pilihan ruangan. Mulai dari VIP room dengan kapasitas 15 orang, workshop room dengan kapasitas mencapai 54 orang serta area gazebo. “Biasanya, untuk syukuran ulang tahun, bisa memilih area gazebo,” tegas Ari. (ley/oci)

LAPORAN NERACA PUBLIKASI Tanggal : 31 Desember 2014

LAPORAN LABA RUGI PUBLIKASI PT BPR ARTHA SENAPATI TANGGAL : 31 DESEMBER 2014

(Ribuan Rp)

LAPORAN LABA RUGI Tanggal : 31 Desember 2014

(Ribuan Rp)

(Ribuan Rp)

No

Pos - Pos

31 Des 2014

(Ribuan Rp) POS - POS

31 Des 2013

31 Des 2014

I. Pendapatan Operasional

AKTIVA 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

PT. BANK PERKREDITAN RAKYAT ARTHA SENAPATI LAPORAN NERACA PUBLIKASI PT PT BPR ARTHA SENAPATI LAPORAN NERACA PUBLIKASI PT BPR ARTHA SENAPATI Tanggal : 31 Desember 2014

TANGGAL : 31 DESEMBER 2014 POS - POS

Aset Kas Kas dalam Valuta Asing Surat Berharga Pendapatan Bunga yang Akan Diterima Penempatan pada Bank Lain Penyisihan Kerugian -/Jumlah Kredit yang Diberikan a. Kepada BPR b. Kepada Bank Umum c. Kepada non bank - pihak terkait d. Kepada non bank - pihak tidak terkait Jumlah Kredit yang Diberikan Penyisihan Kerugian -/Jumlah Agunan yang Diambil Alih Aset Tetap dan Inventaris a. Tanah dan gedung

Posisi Des 2014

Posisi Des 2013

214,649 0 0 381,996 4,526,440 22,331 4,504,109

127,731 0 0 337,112 6,472,410 31,562 6,440,848

0 0 364,740 17,069,890 17,434,630 232,588 17,202,042 0

0 0 359,854 15,021,008 15,380,862 (Ribuan Rp) 331,929 15,048,933 0

658,480 b. Akumulasi penyusutan dan penurunan nilai gedung -/122,529 1,709,655 c. Inventaris d. Akumulasi penyusutan dan penurunan nilai inventaris -/1,105,324 1,140,282 Jumlah aset tetap dan inventaris 62,950 Aset Tidak Berwujud LAPORAN NERACA PUBLIKASI 16,095 Akumulasi Amortisasi -/PT PT BPR ARTHA SENAPATI177,071 Aset Lain-lain Tanggal : 31 Desember 2014 23,667,004 Jumlah Aset

LAPORAN

(Ribuan Rp)

658,480 90,565 1,974,961 1,295,277 1,247,599 107,107 53,639 135,328 23,391,019

SENAPATI

Jumlah Beban Bunga Jumlah Pendapatan Bunga - Bersih Pendapatan Operasional Lainnya JUMLAH PENDAPATAN OPERASIONAL Beban Penyisihan Kerugian Aset Produktif Beban Pemasaran Beban Penelitian dan Pengembangan Beban Administrasi dan Umum Beban Operasional Lainnya JUMLAH BEBAN OPERASIONAL LABA (RUGI) OPERASIONAL PENDAPATAN DAN BEBAN NON OPERASIONAL Pendapatan Non Operasional Beban Non Operasional Kerugian Penjualan Aset Lain-lain PENDAPATAN (BEBAN) NON OPERASIONAL LABARUGI LABA (RUGI) SEBELUM PAJAK PENGHASILAN TAKSIRAN PAJAK PENGHASILAN LABA (RUGI) BERSIH

Posisi

5,463,557 950,267 43,391 6,370,433

5,156,349 873,607 46,900 5,983,056

893,602 76,841

1,084,967 87,170

970,443 5,399,990 726,600 6,126,590 78,409 43,284 4,000 3,459,540 112,964 3,698,197 2,428,393

1,172,137 4,810,919 854,392 5,665,311 139,981 67,949 0 3,079,059 80,385 3,367,374 2,297,937

247

88

0 0 LAPORAN IKOMITMEN DAN KONTIJENSI PUBLIKASI 14,086 14,387 PT BPR ARTHA SENAPATI TANGGAL : 31 DESEMBER 2014 (13,839) (14,299) (Ribuan Rp)

2,283,638 410,891 1,872,747

2,414,554 447,956 1,966,596

99,088 2,791,330 22,940,066

1. Dari Pihak Ketiga Bukan Bank 3. Dari bank-bank lain di Indonesia

2,739,350

LAPORAN IKOMITMEN DAN KONTIJENSI PUBLIKASI PT BPR ARTHA SENAPATI TANGGAL : 31 DESEMBER 2014 (Ribuan Rp)

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8.

POS - POS

252,679 (415,517)

9.

1. Tabungan Mudharabah

1,552,509 (1,096,388) 1,858,854

1,350,809 (848,384) 1,791,692

36,021,291

77,227 54,225

94,852

8,425,805

12,330,591

4,997,123 8,978,290

1,800,000

1,300,000 500,000

360,000 2,430,639

360,000 1,735,507

36,021,291

30,296,363

C. Bank – bank lain

Kewajiban Kewajiban Segera Utang Bunga Utang Pajak Simpanan a. Tabungan b. Deposito Jumlah Simpanan Simpanan dari Bank Lain Pinjaman Diterima Dana Setoran Modal - Kewajiban Kewajiban Imbalan Kerja Pinjaman Subordinasi Modal Pinjaman Kewajiban Lain-lain Jumlah Kewajiban Ekuitas Modal Modal Dasar Modal yang Belum Disetor -/Tambahan Modal Disetor (Agio Saham) Modal Sumbangan Jumlah Dana Setoran Modal - Ekuitas Laba/Rugi yang Belum Direalisasi Surplus Revaluasi Aset Tetap Saldo Laba Cadangan Umum Cadangan Tujuan Belum ditentukan tujuannya Total Jumlah Ekuitas Total Kewajiban dan Ekuitas

Desember 2014

389,303 26,184 80,162

312,015 29,432 98,469

31 Des 2014

2,814,290 6,019,173 8,833,463 0 761,380 0 696,000 0 0 0 10,788,094

2,459,444 6,997,271 9,456,715 0 1,996,944 0 546,000 0 0 21,963 12,461,538

10,000,000 6,000,000 0 0 4,000,000 0 0 0 800,000 0 8,080,512 8,880,512 12,880,512 23,667,004

L

LAPORAN INFORMASI LAIN LAPORAN LAIN PT BPR PT PT BPR ARTHA SENAPATI LAPORANINFORMASI INFORMASI LAIN PT BPRARTHA ARTHASENAPATI SENAPATI Tanggal Desember 2014 2014 TANGGAL : 31: 31DESEMBER

TANGGAL : 31 DESEMBER 2014

KETERANGAN

Desember 2014

1. Penempatan pada bank lain 2. Kredit yang diberikan a. Kepada BPR b. Kepada Bank Umum c. Kepada non bank - pihak terkait d. Kepada non bank - pihak tidak terkait 3. Jumlah aset produktif 10,000,000 4. Rasio-Rasio (%) 6,000,000 a. NPL net 0 b. KPMM Tanggal Cetak : 31-Maret - 2015 4:16:34 PM 0 c. LDR 4,000,000 d. ROA 0 e. KAP 0 f. PPAP 0 g. BOPO h. Cash Ratio

800,000 0 6,129,481 6,929,481 10,929,481 23,391,019

932,799

IV. Beban Operasional

4,445,501

3,588,692

B. Beban administrasi dan umum

1,214,054

895,283

C. Beban personalia

2,899,205

2,187,480

269,051

479,734

V.

PENGURUS BANK Dewan Komisaris 1. BUDIJANTO SUKIHARDJO 2. BUDIONO ADAM,S.Sos

L 4,526,440

KL

D 0

M 0

0

0 0 364,740 16,850,717 21,741,897

0 0 0 59,357 59,357

0 0 0 47,354 47,354

0 0 0 112,462 112,462

0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0

PEMILIK BANK 1. RUSMAN JUARSA 2. BUDIJANTO SUKIHARDJO

Jumlah 4,526,440

0 0 364,740 17,069,890 21,961,070

(51%) Pemegang Saham Pengendali (49%) 1. RUSMAN JUARSA Ultimate Shareholder

Dewan Direksi 1. IDHA MARIANA,S.Sos 2. DRA HASTUTI,M.M

Nama Kantor Akuntan Publik :Akuntan Publik yang Menandatangani Laporan : Thoufan Nur, SE., Ak. CA., MSA., CPA Laporan Publikasi ini sudah diaudit Kantor Akuntan Publik Catatan: *BPR dengan total aset Rp10 miliar atau lebih wajib mencantumkan nama Kantor Akuntan Publik dan nama Akuntan Publik yang bertanggung jawab terhadap audit (partner in-charge)“

0.44 70.11 83.23 10.34 0.8 100 65.72 34.52

PEMILIK No 1 2 3 4 5

Laba (Rugi) Operasional (III – IV)

4,529,860 4,529,860

4,218,976 4,218,976

171,576

139,949

DEWAN KOMISARIS No Nama 1 Dra.Ny.Hj. Betty Machmud 2 Sutrisno, SE, MM

Bank 31 Maret 2014 D

162,325 162,258

111,156 2,736,850

67 -

2,736,850 32,842,366

162,325

16,233 16,236

M

No

URAIAN

1. 2.

Sumber dana ZIS pada awal periode Sumber dana ZIS a. Zakat dari Bank b. Zakat dari pihak luar Bank c. Infaq dan shadaqah

3.

Penggunaan dana ZIS 3.1. Disalurkan ke lembaga/pihak lain *) 3.2. Disalurkan sendiri

-

2,500

-

522,184

96,166

170,265 177,870

80,166 80,165

2.51% 430,875 440,473

4.

Kenaikan (penurunan) sumber atas penggunaan

5.

Sumber dana ZIS pada akhir periode

DEWAN PENGAWAS SYARIAH Nama No 1 DR. HA. Muhtadi Ridwan, MA 2 Drs. H Imam Mudzakir Lc

Jabatan Komisaris Utama Komisaris

A Tabungan Wadiah Tabungan Mudharabah Deposito Mudharabah - 1 Bulan

Saldo Rata-rata

Pendapatan yang harus dibagi hasil

B

C

2,582 7,052,273

Nisbah D

Jabatan Direktur Utama Direktur

Jabatan Ketua DPS Anggota DPS

(Ribuan Rp)

Porsi Pemilik Dana Jumlah bonus Indikasi Rate dan bagi hasil of Return E F

169,402

28

47,432

8.07

1,481,643

33,722

31

10,453

8.47

- 3 Bulan

987,952

25,166

34

8,556

10.39

- 6 Bulan

2,902,914

72,217

36

25,998

10.75

- 12 Bulan

10,348,100

252,055

38

95,780

11.11

TOTAL

22,775,464

552,562

188,220

9.92

1 April 2015 Direksi, PT BPR ARTHA SENAPATI

1,707,607

43,440

42,690

336,615

314,936

1,370,132

1,349,981

(Ribuan Rp)

2014

2013 34,715 42,690 42,690

86,130

77,405

37,500

34,715

37,500

34,715

37,500

34,715

5,940

7,975

48,630

42,690

LAPORAN SUMBER DAN PENGGUNAAN QARDH Tanggal : 31 Desember 2014 NO

URAIAN

Cat

31 Des 2014

(Ribuan Rp)

31 Des 2013

1.

Sumber Dana Qardh pada awal periode

49,183

45,446

2.

Sumber Dana Qardh a. Infaq dan shadaqah b. Denda c. Sumbangan/Hibah d. Pendapatan non-halal e. Lainnya

80,401

81,447

78,721

79,807

1,680

1,640

Total Sumber Dana

-

DIREKSI Nama No 1 AA Komang Warsa Nuarta Purwo Widodo 2

Kepemilikan 35% 35% 10% 10% 10%

94,842

1,750,187

42,690 43,440 43,440

Total Penggunaan

2,500

-

Catatan

Total Sumber Dana

Jumlah

96,166 96,166

42,300

72,086

LAPORAN SUMBER DAN PENGGUNAAN ZIS Tanggal : 31 Desember 2014

2,486,979 28,396,712 28,285,489 111,223 2,739,350 2,739,350 33,623,041

519,684 519,684

1,760,149

7,000

XI. Laba (Rugi) Tahun Berjalan

1,592,671

LAPORAN TABEL DISTRIBUSI BAGI HASIL Tanggal : 31 Desember 2014 Jenis Penghimpunan

1,815,273

IX. Zakat

139,949

1,827,233

26,195 31 Des 2013

31 Des 2014

VIII. Laba (Rugi) Sebelum Pajak

31 Des 13

171,576

KL

164,211 166,202

Nama Dra.Ny.Hj. Betty Machmud dr.H. Roeslan Djaelani dr.Mohammad Alfa Ferry Mohammad Edwin Rama Fitra,SE Mohammad Raymond Leowira,SE

63,191

VI. Pendapatan Non Operasional

(Ribuan Rp)

2,486,979 27,618,537 27,507,381

942,552

5,348,841

POS - POS

LAPORAN KUALITAS AKTIVA PRODUKTIF DAN INFORMASI LAINNYA Tanggal : 31 Desember 2014

1. Penempatan pada bank lain 2. Piutang a. Piutang Murabahah b. Piutang Salam c. Piutang Istishna d. Qardh e. Multijasa 3. Pembiayaan Mudharabah & Tanggal Cetak : 31-MaretMusyarakah - 2015 4:18:17 PM (Ribuan Rp) (Ribuan Rp) a. Mudharabah b. Musyarakah 4. Ijarah 5. Jumlah Aktiva Produktif 6. Aktiva Produktif kepada Pihak Terkait 7. Rasio Non Performing Financing (NPF) (%) 8. PPAP yang wajib dibentuk 9. PPAP yang telah dibentuk

356,413

1,332,041

LAPORAN KOMITMEN DAN KONTINJENSI PUBLIKASI Tanggal : 31 Desember 2014 (Ribuan Rp)

KETERANGAN

1,298,965

409,674 1,318,403

A. Bonus titipan wadiah

VI. Penerusan Dana Mudharabah Muqayyadah (Channeling)

Desember 2013

2,231,764

1,728,077

6,260,774

X. Taksiran Pajak Penghasilan

1. Fasilitas Pembiayaan Yang diterima dan Belum Ditarik

31 Des 2013

3,060,118

III. Pendapatan Operasional setelah distribusi bagi hasil (I – II)

VII. Beban Non Operasional

2. Lainnya II. Kewajiban Komitmen 1. Fasilitas Pembiayaan Yang belum ditarik 2. Lainnya III. Tagihan Kontinjensi 1. Garansi (Kafalah) Yang Diterima 2. Pendapatan yang akan diterima 3. Lainnya IV. Kewajiban Kontinjensi V . Aktiva Produktif yang Dihapusbuku pd Tgl Laporan

668,190

3. Lainnya

E. Lainnya

6,713,095 16,160,300

I. Tagihan Komitmen

76,451

737,777

31 Des 2013

(Ribuan Rp)

Pos-Pos

2. Deposito Mudharabah

D. Beban penyisihan penghapusan aktiva produktif

POS – POS

102,458

B. Bank Indonesia

30,296,363

31 Des 2014

JUMLAHPASIVA

6,835,964

31 Des 2014

II. Bagi hasil kepada Pemilik Dana -/A. Pihak ketiga bukan bank

Kewajiban Segera Tabungan Wadiah Kewajiban Kepada Bank Indonesia Kewajiban Lain-lain Pembiayaan/Pinjaman Yang Diterima Pinjaman Subordinasi Modal Pinjaman Dana Investasi Tidak Terikat a. Tabungan Mudharabah b. Deposito Mudharabah Ekuitas a. Modal Disetor b. Dana Setoran Modal c. Selisih Penilaian Kembali Aktiva Tetap d. Cadangan e. Saldo Laba (Rugi)

6,912,415

8,480,657

2,334,600

111,223 (440,473)

Pos - Pos

7,580,605

8,583,115

2. Dari Bank Indonesia

PASIVA

(Ribuan Rp)

Posisi

125,662 2,885,065 28,285,489

A. Pendapatan Operasional dari Penyaluran Dana

B. Pendapatan Operasional Lainnya

JUMLAH AKTIVA No

LABA RUGI PUBLIKASI LABALAPORAN RUGI PUBLIKASI PT BPR ARTHA PT PT BPR ARTHA SENAPATI TANGGAL Tanggal: :31 31 DESEMBER Desember 2014 2014

POS - POS Pendapatan dan Beban Operasional Pendapatan Bunga Bunga Kontraktual Amortisasi Provisi Amortisasi Biaya Transaksi -/Jumlah Pendapatan Bunga Beban Bunga Bunga Kontraktual Amortisasi Provisi, Administrasi dan Biaya Transaksi

Kas Penempatan Pada Bank Indonesia Penempatan Pada bank lain Piutang Murabahah Piutang Salam Piutang Istishna Pembiayaan Mudharabah Pembiayaan Musyarakah Ijarah Qardh Piutang Transaksi Multijasa Penyisihan Penghapusan Aktiva Produktif -/Aktiva Istishna Persediaan Aktiva Tetap dan Inventaris Akumulasi penghapusan aktiva tetap Aktiva lain-lain

31 Des 2013

9,320,892

3.

129,584

126,893

Penggunaan Dana Qardh a. Pinjaman b. Sumbangan c. Lainnya

58,344 58,344

77,710 77,710

Total Penggunaan Qardh

58,344

77,710

4.

Kenaikan (penurunan) sumber atas penggunaan

22,057

3,737

5.

Sumber Dana Qardh pada akhir periode

71 240 71,240

49 183 49,183

Ket : A = Entry B = B1+B2+B3+B4+B5+B6 C = C1+C2+C3+C4+C5+C6 D = Entry E = C X D , kecuali untuk E1 (tergantung kebijaksanaan bank untuk pemberian bonuswadiah) F = (E/B X 100) X 12

Catatan: - Informasi keuangan pada tanggal serta tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014 disusun berdasarkan laporan yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Jimmy Budhi & Rekan dengan pendapat wajar dengan pengecualian. - Informasi keuangan diatas diterbitkan guna memenuhi Surat Edaran Bank Indonesia No. 07/52/DPbS tertanggal 22 November 2005 tentang Laporan Tahunan, Laporan Publikasi Triwulan dan Bulanan serta laporan tertentu dari Bank yang disampaikan kepada Bank Indonesia

Kepanjen, 14 April 2015 PT. BPRS BUMI RINJANI KEPANJEN

ANAK AGUNG KOMANG WARSA NUARTA Direktur Utama

Dewan Pengawas Syariah

DRS. H. IMAM MUDZAKIR,LC

REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: har


minggu, 19 april 2015

Ya Sudah, Aku Tidak Apa-Apa

cerpen

Pagi ini masih sedingin kemarin. Kulirik ke­ luar jendela, salju sudah berhenti turun. Tapi hawa dinginnya masih sama seperti kemarin. Kemudian kulihat ke dalam. “Tunggu, ruang keluarga?” bisikku. Ternyata semalam aku tidur di sofa di ruangan ini. Pantas pung­ gungku rasanya sakit. Aku berjalan ke kamar mandi untuk mencuci muka. Uh, kepalaku terasa sakit. Sempoyo­ ngan aku kembali ke ruang keluarga. Entah apa yang kulakukan semalam selain tertidur di sofa, tapi ruangan ini cukup berantakan. Aku duduk di sofa tempatku tidur semalam. Aku merasa linglung sekali. Aku berusaha mengingat-ingat bagaimana aku bisa tertidur disini. Kulihat perapian di sudut ruangan telah padam. Ah, benar, aku tertidur disini karena udaranya hangat. Sebenarnya kamarku lebih hangat daripada disini, apalagi perapian yang kecil di ruangan ini bisa saja padam sewaktuwaktu. Tapi malam itu mungkin aku malas sekali ke kamar sampai-sampai aku bisa tidur disini dengan hanya berselimut mantel. Aku mengucek-ucek mataku. Aku ambil selembar kertas di meja kecil tepat di depan sofa ini. Dibawahnya terdapat kue stroberi, rupanya kertas ini kugunakan untuk menu­ tupinya karena aku terlalu malas mengambil tudung saji. Kulihat kertas ini adalah sebuah poster yang mengumumkan berita sekitar 6 bulan yang lalu. Di poster ini, tercetak besar: “Tujuh Tahun Merana, Kini Prajurit Kita Telah Berhasil”. Kemudian ku baca sekilas beberapa tulisan di bawahnya. Segera, kesadaranku kembali lagi berkat poster lusuh ini. Aku, Carla Nachtstaffel, tinggal di sebuah monarki yang keadaannya sedang gawat. Perang terjadi di ibukota. Keluarga Nachtstaffel terkenal sejak dulu memiliki kemampuan ber­ perang yang sangat baik. Begitulah gambaran orang-orang tentang ayahku, bahkan merea seperti kehilangan harapan ketika akhirnya ayahku meninggal di medan perang karena sakit. Beliau meninggal tepat di hari saat aku lahir, saat kakak laki-lakiku berumur 10 tahun. Mungkin mereka benar, semakin aku tumbuh, keadaan negeriku tidak kunjung membaik saja. Kami kekurangan prajurit, jadi pemerintah me­ wajibkan setiap laki-laki yang sudah berumur 17 tahun untuk mengikuti militer. Jika sudah masuk mereka sama sekali tidak diperbolehkan kembali sebelum keadaan negeri membaik. Termasuk kakakku, kami berpisah saat aku berumur 7 tahun. Semenjak saat itu, aku tinggal hanya ber­ sama ibuku. Kakakku terkadang mengirimi kami surat, karena itulah satu-satunya alat komunikasi kami. Hidup kami berdua yang sederhana ditopang oleh sebuah toko kue yang resepnya adalah warisan buyut dari buyutnya ibuku. Entahlah, itu yang ibu ceri­ takan padaku, tapi memang benar penduduk sekitar sangat menyukai kue-kue kami. Aku juga ikut membantu ibu membuat beberapa kue sepulang sekolah, bahkan saat umurku 9 tahun aku sudah hafal puluhan resep kue. Kakakku, Aaron Nachtstaffel, sepertinya menjadi harapan orang-orang lain untuk menggantikan ayahku. Aku tidak terlalu suka bicara soal perang dan politik negeri ini, tapi sepertinya makin banyak kemajuan yang seringkali disangkut-pautkan dengan bergabungnya kakakku ke militer. Padahal kupikir itu adalah hasil perjuangan seluruh prajurit kami, tidak hanya perjuangan orang yang biasa kupanggil Kak Aar. Walau umur kami berselisih 10 tahun, tapi Kak Aar tetap menyempatkan waktunya untuk bermain bersamaku. Dulu aku terus menangis saat ibu memberitahuku bahwa Kak Aar akan pergi. “Kak Aar tidak akan pergi selamanya, kan? Kak Aar tidak akan seperti ayah, kan?!” Kata ibuku tangisanku saat itu terdengar begitu menyesakkan. Tapi kata bibi tetanggaku, ia benar-benar merasa sesak ketika mendengar tangisanku saat berumur 11 tahun, yaitu saat ibuku meninggal dan aku menangis saat upacara pemakaman­ nya. Beliau meninggal karena tertembak

Oleh:

6

tentara musuh saat berbelanja bahan baku kue, kabarnya beliau tersasar dan sampai di daerah persembunyian musuh. Berselang sehari setelahnya, persembu­ nyian mereka ditemukan oleh pasukan kami. Tentunya beserta jenazah ibuku. Aku tidak peduli bagaimana cara mereka menemu­ kannya karena mengingatnya hanya akan membuatku tersakiti. Terlebih kenyataan bahwa Kak Aar tetap tidak dipebolehkan pulang membuat ini semakin getir. Namun bibi tentangga sebelah berusaha memban­ tuku bangkit dan berjanji akan membantuku meneruskan usaha toko kue ibuku. “Kau tidak bisa terus bersedih, aku yakin kakakmu pun tahu hal ini namun ia harus tetap tegar karena perang masih berlanjut,” ucap Bibi padaku. Dua tahun setelahnya berlangsung me­ negangkan. Kesal karena sudah cukup banyak warga sipil terlibat dalam perang ini (maksudnya penduduk biasa dan tak berdosa yang ikut-ikut­ an meninggal akibat tentara musuh), termasuk ibuku tentunya, tentara kami benar-benar naik pitam. Alhasil, setahun yang lalu berita tentang kemunduran pasukan musuh menyebar cepat dan membawa atmosfer gembiranya sampai ke desa yang paling terpencil pun. Tahun ini, pasukan kami akhirnya berhasil. Kita menang, monarki ini akhirnya merdeka. Berita ini begitu menghangatkan atmosfer walaupun menyebar di awal musim dingin. Namun yang benar-benar membuatku bahagia adalah kabar bahwa para prajurit sudah diperbolehkan kembali. Kak Aar datang sedikit terlambat, saat para pemuda lainnya sudah banyak yang kembali, ia baru pulang. Biar kuceritakan. Betapa kagetnya diriku sekitar tengah malam ada suara berisik dalam rumah. Aku terbangun dari tidurku. Mungkinkah itu perampok? Toko kue yang laris ini sangat mungkin jadi incarannya. Kuambil senapan kecil peninggalan ayahku yang kusimpan di laci dekat tempat tidurku, kemudian dengan iringan musik berupa detak jantungku sendiri, aku turun mengendap-endap. Baru kujejakkan kakiku di lantai bawah, lampu dinyalakan oleh ‘orang itu’. Senapan kuacungkan padanya. Aku kaget bukan main! Sosok yang ada di hadapanku benar-benar membuatku ingin pingsan. “Whoa... tenang, tenang! Maaf aku mem­ bangunkanmu, tapi kuharap kau masih me­ ngenaliku,” ucap sosok dengan tinggi lebih dari 180 cm-an itu. “Rampok kurang ajar,” ucapku dengan bibir yang bergetar. Kulihat sebungkus roti ter­ genggam di tangan orang itu, sudah pasti roti itu ia ambil dari tokoku. “Padahal dulu kau tak setinggi ini... kau bukan hantu galah, kan?!” ucapku lagi, masih tak percaya dengan sosok wajah yang sangat familiar denganku. “Uuh, aku banyak bergerak... mungkin memang aneh karena aku pergi di akhir masa pertumbuhanku... tapi sepertinya be­ berapa latihan militer memang benar bisa membuatku lebih tinggi. Yang lebih penting, aku boleh ambil sebungkus roti dari sini, kan? Aku barusan datang,” ucapnya. Aku hanya bisa lemas. Tentu saja aku kenal lelaki berambut pirang dan sedikit ikal, bermata biru, dan berhidung mancung sempurna ini. Kulitnya hanya sedikit lebih gelap saja, dan wajahnya kini lebih dewasa. Plus tingginya yang bagikan hantu galah. Kenapa tidak mengirimiku surat terlebih dahulu, pikirku... Saat ketika aku menodongkan senapan dan menyemprot kakak sendiri dengan pang­ gilan ‘rampok’ dan ‘hantu galah’ mungkin akan menjadi salah satu saat yang memalu­ kan dalam hidupku. Jadi lupakan saja bagian itu, karena saat kami sarapan, Kak Aar mem­ bicarakan hal yang sedikit serius. Pukul 6 pagi aku bangun untuk menyiapkan sarapan. Untuk dua orang, atau mungkin lebih karena ada baiknya juga jika kubagi dengan tetangga. Kamar Kak Aar masih tertutup, tentunya ia masih lelah dan kupikir ia akan bangun nanti sore. Kalau memang

Oleh:

Deyinta A Surya Pelajar SMPN 1 Malang benar begitu, sisa sarapan bisa kuhangatkan lagi untuk makan siang nanti. Ternyata aku salah. Kak Aar terbangun mendengar suaraku dari dapur. “Aku pun sama sepertimu, aku juga mudah terbangun,” katanya. “Biarkan aku membantumu kalau be­ gitu.” Beberapa saat kemudian, dua piring pasta sudah tersaji di meja makan. Sisanya cukup untuk kira-kira 5 porsi. Cukup untuk kubagikan dengan tetangga terdekat karena mereka ke­ banyakan sudah berumur dan maksimal rumah mereka hanya ditinggali dua orang. “Carla,” panggil kakakku. Aku mengalihkan pandanganku dari pasta, ganti ke arahnya. “Kau tidak ingin menceritakan sesuatu yang spesial?” “Seperti apa? Aku tidak mau terus murung selama tujuh tahun, jadi kufokuskan hidupku untuk mengurus toko roti,” ujarku. “Kau saja yang bicara, sepertinya ada yang ingin kau ceritakan.” “Uuh... maaf aku datang terlambat. Ada sesuatu di kota yang harus kuurus...” “Kekasihmu?” aku menyelanya. Aku ingin tahu apakah gosip itu benar. Mereka, para prajurit yang lebih dulu datang, bilang ke­ padaku bahwa kakakku akan datang terakhir sendiri, karena ia sibuk mengurus pacarnya. Kak Aar kemudian nampak kaget. “Ah, ahahah, bukan. Kau tahu, pemerintah menghadiahkan rumah bagi setiap prajurit yang berjasa banyak. Aku mendapat hadiah itu, jadi di perjalanan kembali ke sini aku juga mencari lokasi rumah yang cocok,” katanya kemudian. “Akhirnya aku memilih rumah di kota yang jarak tempuhnya dari desa ini sekitar 2 jam.” “Rumah... kupikir kau sudah cukup bahagia tinggal disini bersamaku. Kira-kira itu rumah untuk siapa yaa...” ucapku sedikit sarkas sambil memainkan pastaku. Kak Aar nampak gugup, “Itu... bisa jadi semacam villa liburan, kan?” Aku menatap dalam matanya. Jelas ada yang ia sembunyikan dariku. “Ja-jangan menatapku seperti itu!” katanya sambil mengalihkan pandangannya. “Kalau begitu ceritakan yang sebenarnya,” ujarku. “Aku... aku puas tinggal disini bersamamu. Setidaknya itulah yang berusaha kukatakan pada ‘nya’. Tapi ‘dia’ memintaku tetap me­ nerima hadiah itu.” “Siapa ‘dia’?” “Seorang wanita...” “Tentu saja! Kau tidak akan berpacaran dengan laki-laki, kan?” “Oh, oh... dia... baiklah dia memang kekasih­ ku! Seorang penyanyi terkenal di ibu kota... tunggu, kenapa kau begitu ingin tahu?” Pemuda-pemuda itu juga bilang kakakku cukup laku di kota, dan pada akhirnya ia jatuh hati pada seorang penyanyi disana. Hebat benar kakakku. Kujawab Kak Aar, “Tidak apa, hanya memastikan kau memilih yang terbaik untukmu.” “Tentu saja, ia wanita yang baik...” “Kalau ia baik, ia pasti mau kan, tinggal mengikuti suaminya? Kecuali ia manja dan meminta suaminya tinggal di rumah yang ia inginkan,” aku menyelanya lagi, dengan nada yang lebih sarkas. “Dengar! Semisal aku kesini hanya sekedar memberimu kabar singkat saja, dan kemu­ dian pergi lagi untuk menemui kekasihku, apa itu menjadi masalah bagimu?!” Aku agak menyesali perkataanku tadi. Kak Aar pun sepertinya juga begitu. Ia kelepasan bicara. “Maaf!” ucapku... tidak, Kak Aar juga, hampir bersamaan. “Aku- aku...” Kak Aar tergagap. “Bukannya aku tidak terima, tapi aku masih ingin bersama Kak Aar! Kau yang dulu berjanji setelah kembali kita akan terus ber­

sama, sebenarnya,” kemudian kami terdiam sejenak. Kak Aar menampakkan raut wajah yang sulit, sepertinya ada baiknya aku diam saja apapun yang Kak Aar katakan. “Sore ini, aku akan pergi menjemputnya kesini. Ia pasti mau tinggal disini, bukannya toko kue kita terkenal dan pantas? Tentu kita dapat terus bersama,” ucap Kak Aar setenang mungkin, namun kelihatan jelas ia merasa tidak enak sendiri. Aku juga berusaha tenang, dalam hati aku khawatir, apa yang terjadi jika kekasihnya tidak mau tinggal di rumah toko kecil ini? Ia seorang penyanyi terkenal, Kak Aar benar-benar beruntung mendapatkannya. Namun, ia pasti seorang wanita elegan yang ingin kemewahan. Aku harap ia menerima keadaan rumah ini, dan Tuhan masih mengijinkan Kak Aar tinggal bersamaku. Akhirnya, kami menghabiskan sarapan sembari terus diam, memikirkan kecemasan masing-masing. Setelah kami selesai makan, Kak Aar menawarkan diri membereskan peralatan makannya. Sementara aku menyiapkan toko, walaupun ini hari Minggu dan toko buka lebih siang. Selepas itu kuantar pasta tadi ke tertangga terdekat. Kemudian, aku mandi. Untuk menghabiskan waktuku sampai sore nanti, aku membersihkan rumah ini. Aku juga ingin memberi kesan ini rumah yang bagus untuk kekasih Kak Aar nanti. Setengah enam petang, waktu ini akhirnya datang juga. Dari bilik toko ini pun aku tahu obrolan orang tentang penyanyi ibu kota yang akan datang ke sini, dan kelak jika ia mau ia akan tinggal disini. Aku pun sudah menyiap­ kan segalanya: rumah tertata rapi, kue-kue terbaik untuk menjamunya, dan aku sendiri sudah berdandan untuk menonjolkan kesan sebagai adik yang baik. Aku gugup bukan main ketika di balik jendela, kulihat sebuah kereta yang... bisa dibilang mewah. Kemudian turunlah kakakku, kulihat ia mengulurkan tangannya ke arah seseorang di kereta itu. Saat itulah, sesosok wanita cantik keluar dari sana. Ia nampak begitu anggun. Matanya sipit dan kulitnya putih pucat, namun tetap ter­ lihat cantik. Sekilas saja dapat dipastikan ia penyuka hal-hal yang mewah. Ia bicara dengan Kak Aar. Sekilas kulihat ekspresi kakakku nampak sedikit gugup. Kemudian mereka masuk, aku pun menyiapkan diri untuk menyambutnya. “Aku ingin tinggal di kota,” ucap wanita itu terang-terangan, diasaat aku menuangkan teh di cangkirnya. “Aku cukup suka rumah di pedesaan yang sejuk seperti ini, toko kue kalian juga memiliki rasa yang sama enaknya dengan kue-kue yang dijual di kota. Tapi, Aaron, kau tahu aku sudah terbiasa tinggal di rumah besar dengan suasana perkotaan,” ucapnya lagi dengan suara yang halus dan anggun. Aku melirik Kak Aar yang nampak begitu gugup dan sepertinya ia sedang menyiapkan berbagai argument untuk meyakinkan gadis­ nya. Namun ia berkata lagi, “Bahkan selama perang pun aku masih bertahan di mansion ayahku di kota. Makanya aku ingin rumah kita yang dihadiahkan pemerintah. Bukannya letaknya masih dekat dengan desamu ini?” “Dasar! Kau bahkan belum mencoba ting­ gal sehari disini! Kakak juga, kenapa kau harus memilih seorang diva sombong se­ pertinya?!” Aku terus memaki-maki mereka dalam hati. “Setidaknya cobalah tinggal satu atau dua hari disini. Memangnya apa yang mem­ buatmu begitu ingin tinggal di kota?” ucap Kak Aar, melepaskan apa yang dari tadi ingin kukatakan pada wanita itu. “Sederhana saja: kebiasaan, dan pekerjaanku. Entah nanti setelah aku menikah denganmu aku akan berhenti menyanyi, tapi kalau aku bilang aku sudah terbiasa, maka itu mutlak.” Bukan main sombongnya. Apa yang membuat Kak Aar jatuh cinta pada wanita yang katanya baik-baik ini? “Aaron, jika kau

mau menjadikanku pengantinmu dan tinggal di kota, kau tahu apa yang ayahku berikan padaku,” ujarnya dengan nada yang sedikit merayu. Tentu saja, jabatan! Ayah diva ini seorang gubernur. Juga kecantikannya, rupanya Kak Aar suka wanita yang matanya sipit dan berkulit kuning langsat, serta langsing dan tinggi sepertinya. Kak Aar mulai nampak sedikit yakin. Wanita itu memegang dagu Kak Aar, mengarahkan kepala kakak padanya, dan menatapnya dalam-dalam. “Setuju atau tidak? Jika tidak, aku tidak akan menye­ salinya, tapi entah dirimu,” rayunya sambil tersenyum. Ia kemudian menoleh padaku. “Adik Nachtstaffel ya...” “Jujur saja aku ingin hidup berkeluarga hanya dengan kakakmu. Jadi maaf, aku tidak ingin kau ikut campur dalam kehidupan kami,” ujar wanita itu begitu frontal dan meremukkan hatiku. “Aaron, jawab aku.” Kak Aar mendongakkan kepalanya. Ia ganti menatap tajam wanita itu. “Setuju, kita akan hidup bersama,” itulah kalimat yang jauh membuat hatiku hancur berkeping-keping. Kejadian selanjutnya terasa cepat. Wanita itu diantar pulang oleh kusirnya sendiri. Ia mengijinkan seorang Aaron Nachtstaffel untuk tinggal disini beberapa waktu untuk berpamitan denganku. Sebelum pulang, ia juga bilang bahawa pernikahan mereka ber­ langsung Sabtu nanti. 6 hari dari sekarang. Kak Aar menutup pintu, menatap ku de­ ngan tatapan hampa. “Baiklah? Ini tak bisa dicegah, kan?” ujarku di tengah kesunyian kami. “Jangan kecewa. Aku pun sudah dewasa. Mungkin dulu aku pernah bicara kita tidak akan berpisah, tapi itu hanya untuk me­ nenangkanmu. Kau pasti tahu keluarga yang paling dekat pun akan berpisah denganmu.” ujarnya. “Pertama ayahku. Kemudian ibu kita. Ke­ mudian, saatnya pula kita berpisah. Lekaslah dewasa dan kau akan menemukan tambatan hatimu juga.” “Aku masih tidak mengerti. Bagiku kau terdengar kekanak-kanakan. Kau tidak bisa jatuh cinta dalam pandangan pertama, apala­ gi jika hanya melihat luaran nya saja,” ucapku sambil merunduk. Kak Aar mendekatiku. “Tidak juga, hubungan kami sudah berjalan setahun. Tidak bagus juga, kan, kalau hubu­ ngan kami dilanjutkan di luar nikah?” “Tapi... setidaknya pilihlah wanita yang akan patuh padamu! Kak Aar bodoh! Apa yang membuatmu pertama kali jatuh cinta padanya?!” “Apa yang membuatku jatuh cinta? Ram­ butnya. Tidakkah kau lihat rambutnya mirip denganmu, kecoklatan dan sedikit bergelom­ bang? Itu mengingatkanku padamu,” ujarnya. “Juga, siapa tadi yang kau bilang bodoh? Aku sudah cukup dewasa menentukan pilihanku sendiri!” Aku hanya bisa pasrah. “Kalau begitu pergilah. Aku berusaha tidak akan mengkhawatirkanmu.” “Tidak baik juga jika kau berpura-pura tegar. Menangislah jika kau ingin. Menang­ islah sekarang saja,” kata Kak Aar berusaha tidak menyakitiku lebih lagi. *** Kak Aar pergi tadi malam, pukul setengah 10. Saat ia pergi, aku baru menangis. Air mataku terus mengalir, bersamaan dengan hujan salju saat itu. Sampai-sampai aku tertidur di ruang keluarga, dengan hanya berselimut mantel musim dingin. Pantas pagi ini kepalaku sakit sekali. Tapi ya sudah, aku muak dengan semua ini. Aku tidak akan mencemaskanmu lagi. Aku akan berusaha melupakanmu dan hidup sendiri, apalagi karena calon istrimu nampak tidak menyukaiku. Selamat tinggal, walaupun jauh dalam hatiku aku sangat mencintai dan ingin terus bersamamu. Aku tidak apa-apa, kok. Penulis adalah pelajar SMPN 1 Malang

TEATER BELLGOMBEST MALANG

Juwaini

MEWARNAI TEATER DI JATIM Di Malang pernah lahir sebuah tea­ter yang namanya BELLGOM­ BEST disekitaran tahun 1994. Dimulainya dengan datangnya se­ orang aktor dan sutradara pengem­ bara dari Jakarta kelahiran Medan bernama Adi Widayat. Ia singgah di Malang dan berhasil menciptakan komunitas dan iklim baru di dunia seni teater di Malang khususnya dan Jatim umumnya. Sebelumnya di kota Malang telah lama ada teater murni (non kampus) yang sangat potensial. Diantaranya : Teater Mlarat yang di bina mendiang Pak Hazim Amir, Teater Angan Angan yang di jaga oleh Gus Win, Yoyok, Bambang dan teman-teman lain, Teater Gagab yang di pelihara oleh Demsi Danial, Iman Suwongso, Mbah Wid dan Eko Urip, dan temanteman lain, juga Teater IdeOut yang di miliki oleh M Sinwan. Kemunculan teater Bellgombest membawa pembaharuan dan suasa­ na lain karena membawa bentuk dan ekspresi berbeda dari teater yang telah ada. Misal Teater Mlarat, An­ gan Angan dan IdeOut yang masih kuat dengan dramaturginya yang konvensional dan Teater Gagab yang punya ciri khas tersendiri yaitu dengan suguhan pentas yang penuh fresh dan cair dengan naskah dan dialog-dialog problem keseharian­ nya dan kebebasan kreatif ekspresi spontanitas para aktornya. Selain teater-teater murni (non kampus ), di kampus juga teater seperti Teater Maya (UMM), Teater Pelangi dan Hampa (IKIP Negeri), Teater Bangkit (UNISMA), Teater Cow Boy , Ego dan Arca (UNBRAW), Teater Danta (STIBA), Teater Sabda (IKIP PGRI) , Teater K2 (IAIN), Tea­ ter Nisbi (UNIGA) dan masih banyak yang Lainya. Dan kemudian disusul dengan tumbuh berkembangnya teater-teater di kampus hampir di semua fakultas. Tahun 1993 adalah awal dari perkembangan teater-teater kampus di Malang dengan semarak

dan gegap gempita. Dengan lahirnya teater Bellgom­ best membawa banyak perubahanperubahan dengan bentuk ekspresi dalam penyajian yang sangat kon­ troversi dari teater-teater yang telah ada, dimana teater ini para pelakunya sudah gerah dan mungkin bosan sepertinya dengan bentuk-bentuk pertunjukan dengan segala aturan dalam berproses kreatif. Saya seba­ gai orang yang bukan anggota inti dan tetap teater Bellgombest namun ikut berproses dan berkecimpung di dalamnya selama kurang lebih 2 ta­ hun, saya ingat betul ketika aktor-ak­ tor utamanya Yayak, Setyo Pambudi, Dedi Obeng, Sandra Givani, sedang berfikir kelompok teater yang masih awal berproses ini enaknya diberi nama teater apa. Tentunya temanteman berfikir mencari nama teater ini yang terbaik, bermakna , yang in­ dah, ekslusif dan mengandung seja­ rah. Tapi tiba-tiba sang sutradara (Adi Widayat) nyeletuk dengan santainya dan seenaknya : “ Alaaah Teater apa itu Cak Ju, Teater Bellgombest atau apa, gitu aja pusing dan sibuk amat dengan sebuah nama teater ”. Begitulah yang membuat saya dan teman- teman tersenyum tertawa, dan tak jadi masalah apaapa. Ya Belgombest.. ha ha ha.. Memang Adi Widayat orang yang tidak suka ekslusif, mendewakan dan mensucikan para pelaku teater kala itu. Bellgombest adalah istilah bahasa Jawa, teman-teman orang jawa tahu khan apa arti Bellgomb­ est ?. Ya ya ya,,, akhirnya teater ini sangat tidak peduli dengan arti sebuah nama. Identik dengan tidak peduli dengan aturan tata krama bagaimana menjadi seorang ak­ tor dengan ekspresi yang tertata, musik dengan indah berirama yang mengharu tidak terlalu dipikirkan­ nya, setting panggung yang rumit yang biasa menuntut kelengka­ pannya dengan segala aturannya diabaikannya, lampu yang tertata

kepedulian realitas sosial kala itu, saya menulis syair : DALAM PANGGUNG Pro: Bellgombest Seperti puisi Disin tak ada engkau baiknya atau­ pun jeleknya Yang kulihat dan kurasa ada yang lain dan ada yang pernah terlihat bia­ sa Bagaimana jelek baiknya kau bukan siapa siapa kau jadi kau Surabaya 1994 Bentangan Tembok Baja, Teater Bellgombest di Teater Arena Taman Budaya Surakarta. (dok.Teater Bellgombest) mencukupi dan properti dengan segala kelengkapan realisnya tidak menjadi kebutuhan yang utama, bahkan media pentas atau tempat yang biasanya formal di gedung, tidak menjadi kebutuhannya. Di manapun, kondisi apapun bisa bermain dengan memaksimalkan kreatifitas aktor aktor dengan berkolaborasi bersama lingkungan­ nya. Dan akhirnya dalam waktu singkat beberapa minggu berproses latihan pentaslah yang perdana. Pertunjukan yang sangat tidak berproses lama, minim biaya dan prasarana dengan segala tuntutan fasilitasnya maka naskah pertama berjudul: “ Ngek ” di pentaskan di Gedung Aksera Surabaya. Bellgombest pentas dengan naskah yang pendek tapi serius, padat dan berisi, dimainkan dengan memaksimal­ kan kekuatan aktor, unik dan simple settingnya, mini kata, kreatifitas gerak, minimnya properti aktornya, hentakan dan gesekan-gesekan tubuh dengan keringat mengucur mengkilap pada tu­ buhnya ikut mewarnai pertunjukanya, dan desah nafas para aktornya dan peralatan seadanya seperti besi, kayu,

kertas sebagai bunyi-bunyian musik sebagai pengiringnya kala itu dapat membawa penonton terkesima yang berbeda pada umumnya. Ada panda­ ngan baru, ada yang merasa menda­ pat tawaran baru dalam seni teater di Malang, Surabaya dan sekitarnya. Namun banyak juga membawa sinis dan kritikan sekaligus ke­ caman, bahkan banyak pemirsa yang keluar dari arena penonton karena pertunjukannya yang sangat kontroversi yang barangkali tidak mengindahkan tata krama dan aturan-aturan. Semisal menyem­ belih ayam dan kelinci, busana minim, gerakan tidak senonoh di atas panggung sambil berdialog (kejam dan tidak sopan seperti­ nya bagi sebagian pemirsa) yang membuat sebagian para penonton geli, mau muntah dan keluar dari arena pertunjukan. Banyak kritikan dan cemoohan dalam sarasehan dan penolakan yang diulas koran terutama di Surabaya Jatim, Solo Jateng, Sumatera dan Bali. Saking terharu dan prihatinya saya terhadap para kritikus yang tidak sepaham tentang seni dan

Panggung ini lebih kecil dari nyata hidup Yang kata orang tak sopan , etika, lagi dosa ? Sudah kau buat perhitungan de­ ngan hidup lewat jalan ini Kau habis habisan dari hidup Buka paha Pakai busana mini Potong ayam dan kelinci bukan apa apa. Surabaya 1994 Teater Bellgombest yang di sutradarai oleh Adi Widayat, dengan aktor utama Yayak Mar­ zose, Setyo Pambudi, Dedi Obeng, Sandra Givani, dibantu Halil, Heri Jember, Didik Kurniawan, Mamack, Abdul Malik dan Juwaini Cak Ju sebagai pendukung pentas, telah mementaskan naskah: Ngek, Buuk, Bentangan Tembok Baja, Mesin Hamlet, Zygote. Naskah-naskah tersebut ada naskah karya sendiri, juga kolaborasi naskah-naskah dramawan besar dunia. Teater Bellgombest yang di bawa dari konsep teater yang berkembang di Jakarta mungkin dari teater Aquila, teater Sae , bagaimana pun telah mewarnai dan mengilhami bentuk atau model teater baru di wilayah

Jatim terutama teater kampus kala itu dan bahkan hingga kini. Selain itu ada teater lain yang juga memberi warna dan mempengaruhi warnawarna teater di Jatim selain Teater Bellgombest Malang, yaitu Teater API Surabaya yang di sutradarai dan di aktori mendiang Bambang H. Ginting, Luhur Kayungga, Agus hari Purwanto, Karsono, Wiwied Adi Mukti, Mocham­ mad Saleh, Fatach Hidayat, Ayik Sa­ dat, Nurcholis, Rachmad W.Sutawijaya dan kawan-kawan lain dan juga Teater Ragil-nya Meimura. Dalam perjalanan Teater Bell­ gombest ke berbagai kota tidak pernah terlepas dari para penggiat sastra dan teater seperti, Abdul Malik, Agung Priyo Wibowo, Riswan Irfani, Yoyok Pujo Prajogo, M Nur Badri, dan teman-teman lain yang tergabung dalam Forum Sikat Gigi. Forum ini banyak menjembatani dan membawa kehadiran para sas­ trawan, seniman, budayawan, lintas daerah dalam media pentas teater, baca puisi, musik, sarasehan sastra dan budaya, bedah buku, sampai pertemuan santai di warung kopi. Beberapa tahun saya menghadiri Festival Teater di Kediri, pertunju­ kan teater di Blitar, Tulung Agung, Jombang, dan pertunjukan di kotakota lain, hampir merata mereka menyuguhkan pementasan seperti itu, namun saya lihat mereka masih gagal mewujudkan makna filosofi yang utuh pada naskahnya yang dapat di apresiasi dan saya tidak menemukan potensi karekteristik dan identitas seorang aktor pada dirinya. Mungkin harus juga perlu memuncul­ kan kembali drama atau teater realis untuk bisa menggali kekayaan peran dengan segala keunikannya untuk para pelaku teater pemula. Salam Dan Selamat Hari Teater Dunia JUWAINI (Penyair Tinggal di Kediri dan Malang) REDAKTUR: husnun n djuraid, LAYOUTER: siti


PELESIR

Malang Post

minggu, 19 APRIL 2015

7

Menikmati Pesona

Jambuluwuk Resort Batu

GUEST GESANG/ MALANG POST

KERLAP-KERLIP: Jambuluwuk Resort menawarkan pemandangan yang amat romantis di malam hari dengan view kerlip lampu kota. foto-foto guest gesang/malang post

MALANG – Angin lembah bertiup segar, sejauh mata memandang tampak hamparan hijau yang menyejukkan. Lereng-lereng bukit yang indah serta pegunungan yang menjulang amat memanjakan mata. Pemandangan indah dengan view gunung dan kota yang tersaji di Jambuluwuk Resort Batu, membuat tempat ini menjadi jujukan wisatawan yang berlibur ke Kota Batu. Kalau Anda berfikir menginap di Jambuluwuk itu mahal, sepertinya

anggapan itu harus ditepis jauh-jauh. Sebab, meski harga kamarnya dibandrol mulai Rp 4 juta, sebenarnya fasilitas dan kenyamanan yang bisa didapatkan sangat sebanding dengan harga tersebut. Bayangkan saja, satu villa yang disewa sebenarnya bisa muat untuk sekitar 15-20 orang. Belum lagi, tamu hotel masih disuguhi fasilitas gratis seperti flying fox, Fasilitas olahraga, lapangan olahraga indoor,

lapangan serbaguna outdoor, kolam renang kompleks bawah, dan kolam renang club house. Jambuluwuk Batu Village Resort and Convention Hall memiliki berbagai lokasi yang bisa menjadi tempat favorit. Pilihan entertainment di Club House, yang terdiri dari area kafe hingga restoran dengan sajian lintas benua. Di restorannya, pengunjung bisa menemukan menu beragam, mulai dari sajian nusantara

yang kaya rempah-rempah, sajian dari daratan Eropa, oriental, hingga western yang menggugah selera. Pengelola juga menyediakan entertaint lain seperti karaoke, meja bilyard hingga social bar untuk para tamu yang berkunjung. “Di bagian bawah juga tersedia sport café untuk melengkapi swimming pool dan fitness centre. Sehingga pengunjung yang baru selesai berolahraga, bisa menikmati waktu di sport café,” terang Sales

Executive Jambuluwuk, Feni Yunita. Jambuluwuk Club House berdesain semi outdoor untuk memaksimalkan pengunjung menikmati panorama Kota Batu dan Malang. Restoran yang memiliki kapasitas hingga 300 seat tersebut menyediakan beberapa kursi luar ruangan yang menawarkan pemandangan indah berupa hamparan Gunung Banyak. “Lekukan gunung di sisi barat dan lembah di sisi timur untuk

MAIN AIR: Kolam renang yang ada di Jambuluwuk tak hanya menawarkan sensasi air dinginnya, tapi juga pemandangan dari hamparan pegunungan yang membuat seolah sedang mandi di kaki gunung.

memandangi Kota Malang,” ujarnya. Pengelola Jambuluwuk menggunakan kaca sebagai batas untuk menggantikan tembok. Alhasil, pengunjung yang duduk di dalam ruangan pun tetap bisa menikmati pemandangan luar dan merasakan cahaya matahari yang masuk ke ruangan dan menghangatkan suasana. Ketika sore, pengunjung yang sedang makan di restoran bisa melihat atlet paralayang berlatih di

Gunung Banyak. Sementara di malam hari, bisa melakukan dinner romantis sembari menikmati city view berupa kerlap kerlip lampu, baik dari Kota Batu dan Malang. Jangan lupa bagi pecinta kopi, ada sajian Jambuluwuk Nusantara Heritage Coffe ketika menghabiskan malam. Aneka pilihan kopi seperti Jaca Arabica, Bali Arabica, Sumatra Mandaeling, Arabica Gayo, dan Toraja Kalosi. (ley/udi)

FAMILY TIME: Villa yang disediakan di Jambuluwuk sangat cocok dinikmati bersama keluarga.

Nikmati Pemandangan di Ketinggian 1100 Meter dpl

dari Gedong Agung

Nama Villa Otentik Indonesia MALANG – Berlibur dengan sajian keindahan alam menjadi salah satu alasan banyak wisatawan menuju ke Kota Wisata Batu. Hamparan gunung dan pemandangan kota, dipadukan dengan kuliner yang nikmat sebagai penghapus cuaca dingin khas dari kota tersebut. Unsur-unsur plesir mulai dari pemandangan alam yang memukau mata, makanan lezat dan hawa yang menyegarkan tersebut, terangkum menjadi satu di Jambuluwuk Batu Village Resort and Convention Hall. Jambuluwuk merupakan resort mewah yang terletak di kawasan Batu, Malang. Memiliki kurang lebih 30 villa, setiap villa di tempat ini tampil dalam desain tradisional namun tetap ekslusif dan nyaman. Dinding villa terbuat dari kayu dan bata yang sengaja dibiarkan tidak berlapis untuk memberikan kesan alami. Tempat ini menawarkan keeksklusifan tamu yang datang. Pasalnya, dengan konsep villa dan beberapa kamar di dalamnya, memperbesar peluang tamu yang hendak datang beramai-ramai ketika libur tiba. “Pastinya lebih menyenangkan bila bisa menyewa sebuah villa dengan beberapa kamar di dalamnya yang akan membuat suasana selalu akrab dan hangat,” papar Sales Executive Jambuluwuk Resort, Feni Yunita. (ley/oci) RUMAH KAYU: Gedong Agung adalah salah satu villa favorit yang selalu ramai dipesan meski harganya mahal.

PEMANDANGAN dari dataran setinggi 1100 meter dpl, bisa dinikmati dari lokasi Gedong Agung Jambuluwuk Batu Resort. Lokasi villa VVIP ini berada paling tinggi, dengan pemandangan menghadap langsung ke Gunung Banyak. Vila dengan biaya sewa Rp 7,5 juta ini adalah tempat favorit pilihan para pejabat yang sedang berkunjung ke Kota Batu. Untuk mencapai lokasi villa Gedong Agung, tamu hotel harus menumpang mobil yang sudah disiapkan pengelola. Jalanan menuju lokasi villa cukup menantang karena berupa tanjakan dan berkelok. Tapi jangan khawatir, sopir yang mengantar tamu sudah sangat terlatih sehingga kita bisa duduk dengan nyaman. Pemandangan pertama yang menyapa ketika memasuki area villa adalah sebuah kolam renang berair jernih. Fasilitas private pool ini disiapkan

khusus bagi tamu penyewa. Viewnya sangat indah, karena berada persisi di lereng bukit. Disisi lain, bangunan villa dua lantai berdiri anggun dan ramah menyapa. Bentuknya didesain seperti rumah kayu dengan tembok dari bata. “Walaupun villa Gedong Agung ini yang paling mahal harganya, tapi inilah tempat favorit pilihan tamu. Karena jumlahnya hanya satu, seringkali full booked,” ungkap Marketing Jambuluwuk Feny Yunita. Villa ini dilengkapi dengan empat kamar, dua di atas dan dua di bawah. Setiap lantai dilengkapi dengan pantry dan ruang tamu. Layanan kamar VVIP ini dilengkapi dengan bed king size serta ada fasilitas kamar mandi bath up. Fasilitas teras yang nyaman juga memungkinkan bagi penghuni villa ini untuk mengundang rekanrekannya dan menggelar private party disana. (oci)

EKSOTIS: Anda tak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk menghirup udara segar dari atas villa di bukit Jambuluwuk. REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: har


minggu, 19 APRIL 2015

8

Belajar dari Pengalaman Tertipu Arisan

Nadia Mulya

Model dan presenter, Nadia Mulya salah satu artis yang gemar mengikuti arisan. Ia mengaku banyak manfaat yang didapatkan dari arisan. Selain silaturahmi, bisa menabung, arisan juga membantu memperluas bisnis. Sayangnya, Nadia memiliki pengalaman tidak menyenangkan dengan kegiatan tersebut. Ia pernah ditipu.

“Aku juga pernah nggak dibayar bandar padahal dapat kocokan,” kata Nadya saat ditemui di kawasan Menteng, Kamis, 16 April 2015. Nadia mengingatkan, siapapun yang ikut arisan, agar mengenal orang yang memegang uang, peserta dan membuat grup yang berisikan semua peserta. “Setiap bulan semua anggota harus

memberi bukti transfer dengan memfoto dan mengirimkan ke grup, sehingga jelas siapa saja yang sudah transfer,” ujar Nadya. Orang yang bertanggungjawab memegang uang, lanjut Nadya, juga harus transparan, mengenai lalu-lintas keuangan. Sebab, itu penting untuk menjaga kepercayaan dan membuat peserta arisan tenang. “Arisan dasarnya hal positif, ja­

ngan dicemarkan. Inti arisan adalah silaturahmi,” ucap Nadia yang ikut tujuh arisan sekaligus ini. Dari arisannya itu, Nadia bisa menikmati hasilnya, seperti membuka usaha, hingga untuk kepentingan lainnya. “Saya sekarang pilih arisan yang benar-benar untuk silaturahmi, itu penting untuk jaga network,” ujarnya. (viva/oci)

film

Pendapatan

Berkurang

PERANGI PEMBAJAKAN: Di Indonesia pembajakan menjadi musuh, dan Cita-Citata adalah salah satu yang memeranginya.

Karena

Pembajakan Sebagian besar musisi pasti sepakat bahwa pembajakan adalah salah satu musuh utama. Pembajakan dianggap sebagai penghambat berjalannya industri musik yang sehat. Cita Citata adalah salah satu sosok yang juga merasa dirugikan terhadap pembajakan. “Pastinya (dirugikan). Tapi kalau di pelosok kan jatuhnya jadi promo, tapi nggak bohong juga kalau pembajakan royalti nggak masuk. Karena kita berharap pemasukan dari sana juga,” kata wanita cantik ini ketika ditemui di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (19/4/15). Cita benar, di sisi lain, pembajakan memang juga ikut berperan di sisi promo. Namun, tetap saja pembajakan bakal membuat alur industri musik terganjal. Pada hari itu juga Cita sebenarnya juga berdiskusi tentang penanggulangan pembajakan. Di Indonesia, pembajakan benar-benar menjadi musuh utama. Beberapa cara sudah ditempuh untuk mencari solusinya. Salah satu di antaranya adalah menjual karya mereka lewat internet. Lebih dalam lagi, praktek pembajakan tidak hanya merugikan para penyanyi. Semua yang terkait di sana, termasuk label dan pencipta lagu jelas juga ikut terkena dampaknya. “Kita sangat mendukung. Ini berguna banget, anti pembajakan,” sebut wanita yang identik dengan Goyang Dumang ini. (kpl/oci)

Toba Dreams Pertemukan Sepasang Suami Istri Jakarta - Sepasang suami istri, Vino G Bastian dan Marsha Timothy kini kembali beradu akting dalam film yang sama, yaitu ‘ToBa Dreams’. Dalam film tersebut, mereka juga dipasangkan sebagai suami dan istri. Uniknya, Vino justru tidak tahu jika lawan mainnya di film produksi Semesta Productions dan TB Silalahi Center itu adalah istrinya sendiri. Sebab Marsha baru mendapatkan tawaran main saat sang suami melakoni proses reading. “Kita beda manajemen jadi nggak tahu kalau Marsya main bareng. Setelah reading Maraya baru di-calling,” kata Vino saat Gala Premier di Djakarta Theater, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (16/4/15) malam. Meski kembali dipasangkan sebagai suami istri, keduanya pun mengaku menjalani peran masing-masing bukan tanpa masalah. Sebab menurut Vino, ada karakter dan konflik di film dengan di dunia nyata jelas berbeda. “Tapi ada enaknya, kita di rumah masih bisa saling tukar pikiran,” ungkap Vino. Di film tersebut, Vino berperan sebagai pemuda Batak bernama Ronggur, sedangkan sang istri menjadi Andini. Ronggur merupakan anak sulung dari tiga bersaudara yang paling berani memberontak ayahnya, Sersan Tebe (Mathias Muchus). Ronggur yang punya mimpi besar menilai sang ayah sangat membencinya. Hingga akhirnya ia memutuskan untuk pergi dari kampung halamannya di Danau Toba dan merantau di Jakarta. Beberapa konflik pun berdatangan mengiringi langkah sukses Ronggur di Jakarta. Selain cinta, ia juga terjebak dalam situasi sulit karena berurusan dengan mafia narkotika. Seperti apa Ronggur keluar dari semua masalah itu? Saksikan ‘ToBa Dreams’ di bioskop mulai 30 April 2015. (dtc/oci)

Nikahi Ustadz Muda yang Juga Pengusaha

SAH: Zico resmi menjadi suami Yulia Rachman. Mereka diperkenalkan ustadz di majelis tafakuran. Jakarta – Yulia Rachman dan Alzipco (Zico) menikah setelah 2 bulan berkenalkan. Sang ustadz yang

mengenalkan mereka pun menangis bahagia melihat keduanya akhirnya resmi menjadi suami-istri.

Hal tersebut diungkapkan istri Walikota Bogor, Bima Arya, Yane Ardian yang menjadi saksi pernikahan kedua pasangan tersebut. “Diperkenalkan ustadz di majelis tafakuran, memang diperkenalkan dan tadi ustadznya pun ada terharu sampai menangis ketika memimpin doa. Ka­rena dia yang mengenalkan dan a­khirnya sampai menikah,” kisah Yane. Yane juga menjadi saksi pernikahan mereka. Ia mengaku mengenal dekat keduanya karena kerap menggelar acara pengajian bareng. “Awalnya mereka memang langsung menyampaikan niat menikah. Mereka minta doa dan saya menjadi saksi,” kisahnya. Selain seorang ustadz, Zico juga diakui sebagai seorang pengusaha. Sama halnya dengan Yulia yang kini telah hijrah menjadi seorang pendakwah. “Zico memang lebih muda, tapi bukan berarti muda secara pengalaman. Dia punya kemampuan jadi imam yang baik,” katanya. Yulia Rachman resmi sudah menjadi istri sah dari Alzipco. Tak ada yang mengenal Zico, sebelum menikah

dengan Yulia. Rupanya, Zico adalah pengusaha asal Pulau Sumatera. Dalam kesehariannya, Zico juga dikenal sebagai sosok yang sering berdakwah. Pertemuan mereka pun dalam rangka menuntut ilmu agama. “Zico selain pengusaha, dia aktif di bidang dakwah. Yulia hari-harinya sibuk di bidang dakwah juga. Awal Zico datang ke rumah kami, minta doa dan restu dia orang yang saleh dan religius,” ungkap Bima Arya, Walikota Bogor yang juga kerabat dari Yulia Rachman dan Zico usai resepsi di Novotel Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/4/15). Zico juga lebih muda dari Yulia, usai mereka terpaut 9 tahun. Meski muda, Bima yakin Zico dapat memimpin Yulia dengan ilmu agama yang mendalam. “Tapi bukan berarti muda secara pengalaman dan keislaman. Dia punya kemampuan menjadi imam yang baik. Apalagi yang pernah mengalami masamasa cobaan, ketika disampaikan niatnya untuk ibadah,” tukasnya. (net/oci)

ADU AKTING: Vino G Bastian dan istrinya Marsha Timoty akan bermain di film terbaru Toba Dreams dan memerankan sepasang suami istri.

gosip

Unggah Foto Liburan ke Jerman Jakarta - Sophia Latjuba baru saja mem-posting foto liburannya bareng sang kekasih, Ariel ‘NOAH’ di akun Instagram-nya, @sophia_latjuba. Seperti apa? Dalam foto yang baru diunggahnya beberapa jam lalu, Sophia tampak menikmati suasanan dingin dengan bersepeda bareng Ariel. “Europe on my mind,” tulis ibunda Eva Celia itu, Kamis (16/4/15). Dikutip dari Detikhot, foto tersebut sepertinya merupakan foto lama saat keduanya berlibur ke Jerman beberapa waktu lalu. Sophia memang pernah memboyong Ariel ke kampung halaman ibundanya ke Jerman. Hubungan keduanya pun memang semakin serius. Sophia juga dikabarkan akan ikut tur NOAH di luar negeri dalam waktu dekat. Di laman jejaring Instagram, foto ini sepertinya akan membuat orang salah mengira Sophia dan Ariel tengah berlibur di Eropa saat ini. (dtc/oci)

Liburan Mesra dengan Pria Filipina Dua bulan sesudah resmi bercerai dari Sajad Ukra, pria asal Selandia Baru, artis peran Nikita Mirzani (29) memajang di media sosial sejumlah foto liburan mesranya bersama seorang pria di Filipina. Foto pertama yang diunggah oleh, Rabu (15/4/15), pada akun Path-nya yang dihubungkan dengan akun Twitter-nya, memerlihatkan Nikita dan lelaki itu sedang berpelukan mesra dengan setengah tubuh terendam air, di bawah air terjun. “This is what we called in paradise,” tulis Nikita. Merujuk ke keterangan foto tersebut, Nikita dan pria tersebut tengah berada di Puerto Princesa, Palawan, Filipina.

Pada foto lainnya di lokasi yang sama, kedunya berpose di pinggir sungai. Nikita mengenakan busana renang dan topi, sedangkan sang pria, yang menggendong ransel, merangkulkan tangannya di pinggang Nikita. “Ga bs ngomong, Indah bgt udh itu aja,” tulis Nikita lagi. Sementara itu, pada akun Instagramnya, pemain film Nenek Gayung ini juga memamerkan kemesraannya dengan lelaki tersebut di El Nido, Palawan. Gabungan empat foto yang diunggah pada Kamis (16/4/15) memerlihatkan Nikita, yang mengenakan bikini pink, dipeluk oleh lelaki itu dari belakang. Kali ini wajah pria tersebut tampak jelas.

“I love U, from now till the end,” tulis Nikita pula. Melihat foto-foto itu, sejumlah netizen berceloteh bahwa wajah lelaki tersebut mirip dengan wajah Sajad Ukra. “Sedikit mirip sama mantan suami­ nya sazad...tu pacar barunya...,” tulis salah satu netizen. “Ka @nikitamirzanimawardi itu mantan suami apa pacal baru..mukanya mirip ky mntan suami yg kmrin..,” tulis netizen lain. Nikita resmi bercerai dari Sajad pada 16 Februari 2015, setelah berumah tanggah selama hampir dua tahun. Nikita sebenarnya sudah mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya dua bulan setelah menikah. Namun,

gugatan itu sempat dicabutnya dan kemudian diajukan lagi pada 14 April 2014. Dari pernikahannya dengan Sajad, Nikita dikaruniai seorang anak perempuan. Sebelum menikah dengan Sajad, Nikita sudah pernah bersuami. Dari pernikahan pertamanya yang kandas itu, Nikita punya seorang anak perempuan juga. (kps/oci)

PAMER PACAR: Nikita Mirzani pamer pacar barunya yang berkebangsaan Filipina, foto tersebut menunjukkan kemesraan mereka saat liburan. REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: siti


minggu, 19 APRIL 2015

JK: Sambut Tamu KAA Jangan Pasang Tampang Garang

NET

CEK KESIAPAN : Wakil Presiden Jusuf Kalla mengecek persiapan pelaksanaan Konferensi Asia Afrika di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu kemarin. JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla meminta masyarakat Indonesia menunjukkan keramahan dalam menyambut peserta delegasi KAA yang mulai berdatangan. Ia meminta demikian karena selama ini Indonesia dikenal sebagai negara yang ramah pada wisatawan. “Nanti senyum ya. Jangan disambut dengan garang. Laki-laki, perempuan, anak muda harus memperlihatkan Indonesia yang harmonis. Berikan senyuman,” canda JK di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (18/2). Saat peninjauannya di gladi

resik, JK mengaku persiapan untuk KAA sudah mencapai 98 persen. Terpenting, kata dia, fasilitas-fasilitas umum selama KAA diatur dan dijaga dengan baik. Selain itu, tercipta keamanan dan kenyamanan bagi tamu delegasi yang datang. JK juga berharap penyelenggaraan KAA ke-60 ini sekaligus menjadi evaluasi bagi negara-negara di Asia Afrika dalam melihat perkembangan setiap negara. Sementara untuk kaum muda Indonesia, JK menyatakan kegiatan KAA penting untuk mengenang kembali pergera-

kan Presiden Soekarno yang menjadikan Indonesia tuan rumah KAA, 60 tahun lalu. “Ini pembelajaran untuk generasi muda. Saya setuju undang semua BEM di universitas seluruh Indonesia. Tapi harus tenang, untuk pembelajaran. Supaya tahu bahwa pemimpin harusnya punya visi yang jauh ke depan,” tegas JK. Sebelumnya, JK juga mengecek kesiapan di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Dalam gladi resik itu, JK-sapaan akrab Jusuf Kallamemastikan lalu lintas pesawat di bandara tersebut tertib. Terutama, untuk penyediaan

tempat bagi pesawat jet yang membawa tamu kepala negara peserta KAA. “Saya kira Halim semua baik. Tinggal pengaturan lalin pesawat yang harus akurat karena ini kan timing nya sangat penting sekali,” ujar JK. Penanggungjawab panitia pelaksana KAA Luhut Binsar Panjaitan ikut mendampingi Ketum PMI itu. JK pun mengingatkan Luhut agar pengaturan pesawat diutamakan milik kepala negara lainnya. “Mereka (tamu) tidak digeser, jadi yang digeser pesawat yang ada di situ. sederhana sekali. Pak Luhut nanti yang

digeser bukan pesawatnya tamu. Yang digeser pesawatnya dalam negeri,” tutur JK pada Luhut. JK menyarankan, pesawatpesawat dalam negeri yang biasanya beroperasi di Bandara Halim Perdanakusuma dipindahkan sementara waktu ke Lapangan Udara Pondok Cabe. Itu hanya dilakukan selama KAA berlangsung. “Citilink, Batik Air, dan Lion Air yang biasa di situ bawa ke Pondok Cabe saja. Bukan (pesawat) tamunya yang dibawa. Kan harus menghormati tamu,” tandas JK. (jpnn/aim)

Hubungan RI-Arab Saudi Jangan Rusak Karena TKI JAKARTA - Kementerian Luar Negeri Indonesia dalam minggu ini sudah dua kali melayangkan protes keras kepada pemerintah Arab Saudi. Pasalnya, negara kaya minyak itu tidak memberi notifikasi terkait pelaksanaan hukuman mati terhadap WNI. Meski begitu, pihak Kementerian Luar Negeri tetap

berharap, masalah ini tidak sampai merusak hubungan diplomatik antara IndonesiaArab Saudi. “Mudah-mudahan (protes) tidak melukai hubungan diplomasi, karena kepentingan bilateral kita jauh lebih besar daripada masalah TKI saja,” kata Direktur Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum

Indonesia Kementerian Luar Negeri, Lalu Muhammah Iqbal di Jakarta, Sabtu (18/4). Dikatakannya, pemerintah Indonesia tetap menghormati hukum yang berlaku di Arab Saudi. Selain itu, dalam hukum internasional memang tidak diatur kewajiban untuk memberikan notifikasi sebelum pelaksanaan hukuman mati.

Namun, lanjutnya, dalam kebiasaan hubungan antar negara, notifikasi tersebut biasanya dilakukan. Indonesia sendiri selalu memberi informasi kepada pihak-pihak terkait tiga hari sebelum pelaksanaan eksekusi. “Sehingga kita sebagai negara beradab harus saling mengingatkan, itu yang kita lakukan

sebetulnya,” jelas Iqbal. Lebih lanjut dikatakannya, pemerintah sudah berusaha maksimal untuk membebaskan dua WNI yang dihukum mati baru-baru ini, Siti Zainab dan Karni bin Medi Taslim. Namun, sesuai hukum Saudi, karena keduanya tidak mendapat maaf keluarga maka vonis terpaksa dijalankan. (jpnn/aim)

9

wakil rakyat

PDIP: Perppu KPK akan Disetujui dengan Catatan JAKARTA - Komisi III DPR dalam waktu dekat akan melakukan pembahasan terhadap Perppu pimpinan KPK yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu. Hasil pembahasan ini akan menentukan apakah Perppu KPK akan disahkan menjadi undang-undang atau justru dibatalkan pemberlakuannya. Sejauh ini, Komisi Hukum DPR belum satu suara tentang Perppu KPK. Masih Masinton Pasaribu ada fraksi yang tidak setuju dasar hukum pengangkatan Plt pimpinan KPK itu disahkan. “Memang ada perdebatan apakah Perppu pimpinan KPK ini akan disetujui atau tidak,” kata anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu di Jakarta, Sabtu (18/4) kemarin. Meski begitu, lanjutnya, Masinton optimis Perppu tersebut pada akhirnya akan disetujui. Pasalnya, mereka yang tidak setuju jumlahnya hanya sedikit. Dia pun memastikan bahwa Fraksi PDIP sebagai pendukung pemerintah tidak akan menjegal Perppu KPK. Walau diakuinya sejumlah kritik akan tetap dilontarkan fraksi terbesar di DPR itu. “Saya kira akan disetujui. Ini kalau dilihat dari pandangan temanteman rata-rata setuju. Namun disetujuinya Perppu akan dengan banyak catatan. Kita (PDIP) juga akan memberi catatan,” ucapnya. Lebih lanjut dia mengatakan, pembahasan Perppu KPK kemungkinan dilakukan pekan depan. Dia berharap, dengan adanya kepastian Perppu KPK menjadi undang-undang, para pimpinan lembaga antirasuah itu dapat bekerja secara maksimal.(jpnn/aim)

konflik partai golkar

Agung Laksono Dekati Kubu Cendana JAKARTA - Kepengurusan Partai Golkar kubu Agung Laksono mengklaim sudah bertemu keluarga Cendana di antaranya Tommy Soeharto. Pertemuan dengan keluarga Cendana sebelumnya dilakukan kubu Aburizal Bakrie. “Pertemuannya tanggal 14 April, baru empat hari lalu di Cendana. Saya diterima jam 12.30 WIB,” kata Ketua DPP Golkar versi munas Ancol, Leo Nababan, di The Coffee Lean, Kota Kasablanka, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (18/4) kemarin. Guna meyakinkan kebenaran adanya pertemuan, Leo menunjukkan pesan singkat (SMS) handphonenya dengan ajudan Tommy kepada awak media. Ia juga menyerahkan surat keputusan Mahkamah Partai dan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM yang mengesahkan DPP Golkar Agung Laksono. “Saya kasih sama beliau, beliau katakan, kalau sudah begini selesai (kisruh Golkar),” ujar Leo. Partai Golkar kubu Aburizal ‎Bakrie menggelar pertemuan dengan keluarga Cendana sebagai ‘keluarga pendiri’ Partai Golkar pada Senin (13/4) lalu. Siti Hediati Harijadi atau Mbak Titiek membenarkan pertemuan tersebut. “Kemarin kan ada foto yang beredar (pertemuan Ical dan keluarga cendana -red), kami sekeluarga yang undang Pak Ical atas nama partai untuk‎ mengetahui apa yang terjadi di Golkar,” kata Titiek di gedung DPR, Jakarta, Selasa (14/4) lalu. (dtc/aim)

Penyusup Roda Pesawat Kabur Tinggalkan Pesan Lewat Surat PEKANBARU - Mario Steven Ambarita (21) penyusup ke roda pesawat Garuda Indonesia, kabur dari rumahnya. Mario yang sudah ditetapkan sebagai tersangka ini, meninggalkan sepucuk surat untuk orang tuanya. “Mario meninggalkan surat untuk orang tuanya. Kini Mario kabur dari rumahnya,pihak keluarga sudah melaporkan ini ke Polsek dan kepada Tim Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Kemenhub,” kata pengacara keluarga, Mangiring Sinaga, Sabtu (18/4) kemarin. Menurut Mangiring, surat yang ditulis Mario di secarik kertas ditemukan pihak keluarga di atas tempat tidur di kamar Mario. “Surat itu ditujukan kepada orang tuanya,” katanya. Berikut isi sebagian surat

Mario yang dalam tulis tangan: “Buat mama & bapak yg paling aku cinta. Terima kasih karena bapak sudah merawat aku dan memperjuangkan aku sampai dewasa. Aku bangga sama bapak dan mama telah berusaha & berkorban sampai aku dewasa, maka aku berdoa semoga bapak & mama selalu sehat panjang umur Yahh. Sekarang umur ku sdah 21 itu tanda aku sudah sangat dewasa dan mau pergi mencari cara untuk hidup berubah. Mama & bapak tinggal berdoa, semoga tuhan menunjukan jalan terbaik, agar kita bisa hidup bahagia.” “Soal surat Mario ini juga sudah kasih kabar ke PPNS Kemenhub,” kata Mangiring. Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sudah mendapat informasi kaburnya Mario Steven Ambarita (21)

dari rumahnya di Baganbatu, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Riau. Kaburnya Mario bisa menghambat proses penyerahan berkas ke kejaksaan. Ketua PPNS Kemenhub, Rudi Richardo menjelaskan, kaburnya Mario bisa menghambat proses penyerahan berkasnya dari Polda Riau ke pihak Kejati. Karena dalam aturannya, jika berkas dinyatakan P21 (lengkap) akan ada penyerahan berkas kedua sekaligus penyerahan tersangkanya. “Itu pasti menjadi hambatan buat kita jika dalam penyerahan berkas tahap kedua,” kata Rudi. Tapi pihaknya masih berharap Mario bisa kembali ketika PPNS Kemenhub akan memintai keterangan untuk penambahan penyidikan. Untuk kasus Mario ini, secara normatif penyidik akan membuat surat pemanggilan sampai dua kali.

“Bila sampai surat pemanggilan kedua tidak hadir, maka surat ketiga adalah upaya paksa. Dan tahapan itu nanti kita minta bantuan Polda Riau. Saat ini langkah itu belum, karena itu menyangkut pokok materi perkara,” kata Rudi. Menurut Rudi, ketika penyerahan Mario kepada pihak keluarga, saat itu juga disaksikan pengacaranya. Dalam penyerahan itu, pihak keluarga memberikan jaminan bila suatu saat dibutuhkan keterangan, dapat menghadirkan Mario. “Ada kok perjanjian kita dengan pihak keluarga saat penyerahan Mario,” kata Rudi. Rudi menjelaskan pihaknya tidak melakukan penahanan terhadap tersangka Mario, karena ancaman pidana pasal yang dikenakan hanya di bawah setahun. “Karena ancaman di bawah setahu, sehingga Mario tidak kita tahan,” kata Rudi. (dtc/aim)

Sandra Dewi Impikan Pernikahan ala Princess Sambungan dari Halaman 1

Menurutnya, perempuan asal Bangka Belitung ini merupakan brand ambassador dari Paramount Enterprise. Kehadirannya, untuk fashion show di tengah-tengah kemeriahan ekspo, sekaligus mengenalkan program Car Giveaway dari Atria. “Sebagai duta bagi hotel, Sandra Dewi datang ke Malang untuk menunjukkan keistimewaan pameran ini,” beber Wahyono, ketika Press Conference di Private Bar, kemarin. Sementara itu, Sandra Dewi mengakui takjub dengan ekspo yang digelar Hotel Atria. Menurutnya, ketika menjadi duta Paramount, dia harus mempromosikan masalah penjualan properti. “Namun kali ini saya

harus hadir dalam kegiatan wedding exhibition. Surprise juga bagi saya,” ujarnya. Menurut dia, wedding exhibition bisa dimanfaatkan untuk berburu segala macam kebutuhan untuk momen spesial. Mulai dari bridal, make up, organizer hingga dekorasi.”Mumpung lengkap, ada penawaran khusus Paramount Ballroom untuk gedung dan masakannya. Selain itu, vendor lain pasti menawarkan produk terbaiknya,” paparnya. Vendor yang turut serta dalam pameran, memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk merencanakan acara yang megah. Menurut Sandra Dewi, vendor tersebut tidak kalah dengan vendor dari

ibu kota. Terbukti pula, ada Yulia Bangil Designer, yang besar dan terkenal di Jakarta. “Pilih sesuai tema yang kalian impikan, jangan sampai momen berharga ini tidak mendapatkan yang terbaik,” jelas Sandra. Sandra menuturkan, momen pernikahan yang diharapkan sekali seumur hidup, harus total digarap. Seperti dia, yang mendambakan pesta layaknya princess. Dia menginginkan momen pernikahannya istimewa dengan dekorasi ala Disney dan tampil cantik dengan gaun seperti putri kerajaan. “Itu yang saya dambakan dalam acara istimewa. Walaupun harus mengeluarkan budget yang besar. Beruntung juga

sekarang saya menjadi duta Disney di Indonesia. Saya pun pasti ingin menjadi princess seperti impian sejak masa kecil,” terang dia, lantas tertawa dengan wajah memerah. Sementara itu, dalam dua hari pameran, Wedding Exhibition mendapatkan sambutan istimewa. Sebagai bukti, Atria Hotel menerima 10 pasangan yang akan menggelar momen pernikahan di hotel tersebut dan Atria mencatat sudah ada 22 pasangan yang memanfaatkan Paramount Ballroom untuk pesta pernikahan selama 2015 ini. “Belum lagi vendor lain yang juga tak kalah ramai,” tegas Owner Gracia Party Organizer, Richard Tanner. (ley/han)

BERHASIL ,BAHAGIA,BERKENAN Setiap kita Merindukan mengalami keberhasilan ,Tuhan pun menghendakinya.Tidak Ada keberhasilan tanpa Ada pertandingan.Tuhan juga memiliki Rencana agar hidup kita Berhasil. Bahagia,merupakan lanjutan Dari kehidupan ,sia sia memiliki keberhasilan bila tidak bahagia.Tuhan menghendaki kita Berhasil juga bahagia.Diatas itu semua Tuhan menghendaki kita berkenan di hadapan Tuhan.Tidak Ada gunanya Berhasil Dan bahagia bila tidak berkenan di hadapan Tuhan.seorang Boleh memiliki ukuran Berhasil Dan berbahagia tetapi Tuhan memiliki ukuran sendiri yakni berkenan.Daud Adalah seorang yang Berhasil,berbahagia ,berkenan.Sesungguhnya hidup itu berkenaan dengan nilai kehidupan kita..ukuran manusia menilai kehidupan seseorang berhasil dari materi,pendidikan,di kenal orang banyak dan lain lain....orang jawa Bilang bahwa URIP MONO MUNG SAWANG SINAWANG,jangan hidup dalam ukuran manusia. Bagaimana supaya Berhasil,berbahagia Dan berkenan [ 1 Tes 5:16-19 ] ,Bersukacitalah senantiasa. Tetaplah berdoa. Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.Janganlah padamkan Roh, Resep untuk mencapai Berhasil,Bahagia,Berkenan (3 B) adalah 1.BERSUKACITALAH SENANTIASA Harus Ada alasan mengapa kita menjalani kehidupan ini ,karena sudah ditebus oleh darah Yesus. Sesungguhnya Apa yang dikerjakan oleh Tuhan berdasarkan kasihkarunia,yang seharusnya kita tidak dipilih tetapi karena anugerahNya kita beroleh bagian dalam keselamatan ,maka pantaslah kita bersukacita .Orang yang bersukacita akan memiliki hidup yang berpengharapan ( memiliki kepastian Tuhan akan menolong ),ia juga memiliki hidup yang bernilai ( nilai hidupnya adalah Kristus yang sudah menebus bukan hanya materi ).Selanjutnya orang yang bersukcita akan memiliki kepastian bahwa janji Allah pasti digenapi.Contoh orang demikian adalah Hanna,Ia bersukacita sekalipun belum ditolong.Dia mempunyai keyakinan Dulu Tuhan menolong selanjutnya Tuhan pasti menolong Lalu berdoalah Hana, katanya: “Hatiku bersukaria karena TUHAN, tanduk kekuatanku ditinggikan oleh TUHAN; mulutku mencemoohkan musuhku, sebab aku bersukacita karena pertolongan-Mu(1 Samuel 2: 1. ) Alasan mengapa kita harus bersukacita : 1.Kita diangkat Sebagai anak selanjutnya sebagai ahli waris 2.Tuhan pernah menolong Dan Akan menolong. 1 Samuel 2:1 3. Mendengar Orang Lain ditolong lalu mempersembahan korban bagi Tuhan, Bersukacitalah Yitro tentang segala kebaikan, yang dilakukan TUHAN kepada orang Israel, bahwa Ia telah menyelamatkan mereka dari tangan orang Mesir. Lalu kata Yitro: “Terpujilah TUHAN, yang telah menyelamatkan kamu dari tangan orang Mesir dan dari tangan Firaun. Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN lebih besar dari segala allah; sebab Ia telah menyelamatkan bangsa ini dari tangan orang Mesir, karena memang orang-orang ini telah bertindak angkuh terhadap mereka.” Dan Yitro, mertua Musa, mempersembahkan korban bakaran dan beberapa korban sembelihan bagi Allah; lalu Harun dan semua tua-tua Israel datang untuk makan bersama-sama dengan mertua Musa di hadapan Allah. (Keluaran 18 : 9-12) 4. Memberikan Persembahan Dengan Sukarela, Bangsa itu bersukacita karena kerelaan mereka masing-masing, sebab dengan tulus hati mereka memberikan persembahan sukarela kepada TUHAN; juga raja Daud sangat bersukacita. Lalu Daud memuji TUHAN di depan mata segenap jemaah itu. Berkatalah Daud: “Terpujilah Engkau, ya TUHAN, Allahnya bapa kami Israel, dari selama-lamanya sampai selamalamanya. Ya TUHAN, punya-Mulah kebesaran dan kejayaan, kehormatan, kemasyhuran dan keagungan, ya, segala-galanya yang ada di langit dan di bumi! Ya TUHAN, punya-Mulah kerajaan dan Engkau yang tertinggi itu melebihi segala-galanya sebagai kepala. Sebab kekayaan dan kemuliaan berasal dari pada-Mu dan Engkaulah yang berkuasa atas segala-galanya; dalam tangan-Mulah kekuatan dan kejayaan; dalam tangan-Mulah kuasa membesarkan dan mengokohkan segala-galanya(1 Taw 29:9-12 ) 5.Mendapat kesempatan untuk melayani Hamba Tuhan “Karena engkau tidak mau menjadi hamba kepada TUHAN, Allahmu, dengan sukacita dan gembira hati walaupun kelimpahan akan segala-galanya, maka dengan menanggung lapar dan haus, dengan telanjang dan kekurangan akan segala-galanya engkau akan menjadi hamba kepada musuh yang akan disuruh TUHAN melawan engkau. Ia akan membebankan kuk besi ke atas tengkukmu, sampai engkau dipunahkan-Nya. (Ulangan 28:47-48) 6.Memikul Beban Pelayanan dengan Sukacita , Diberitahukanlah kepada raja Daud, demikian: “TUHAN memberkati seisi rumah Obed-Edom dan segala yang ada padanya oleh karena tabut Allah itu.” Lalu Daud pergi mengangkut tabut Allah itu dari rumah Obed-Edom ke kota Daud dengan sukacita. Apabila pengangkatpengangkat tabut TUHAN itu melangkah maju enam langkah, maka ia mengorbankan seekor lembu dan seekor anak lembu gemukan. Dan Daud menari-nari di hadapan TUHAN dengan sekuat tenaga; ia berbaju efod dari kain lenan. Daud dan seluruh orang Israel mengangkut tabut TUHAN itu dengan diiringi sorak dan bunyi sangkakala. (2 Samuel 6:12 – 15) .Daud melakukan pelayanan dengan sukacita. dan bergembiralah karena TUHAN; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu( Mazmur 37:4 ) Ini merupakan resep keberhasilan,kebahagian Dan berkenan di hadapan Tuhan.( Bersambung...)

REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: angga


minggu, 19 APRIL 2015

10

Konser Rockelud Angkat Tema Berbeda

Hadirkan 21 Grup Band di Eks Gedung Bioskop Kelud Kerinduan warga Kota Malang untuk menonton konser music rock tidak lama lagi akan terwujud. Ya, pada 16 Mei mendatang, konser rock yang selama ini ditunggu-tunggu akan segera digelar. Menariknya, Lumbung Damai Community selaku penyelenggara event ini siap menghadirkan 21 band rock sekaligus. “Konser Rockelud menjadi konser akbar musik rock. Semua band yang terlibat adalah band rock papan atas asal Malang Raya,’’ kata Koordinator Utama event Rockelud Wahyu Eko Setiawan kepada Malang Post kemarin. Ditambahkan, konser dengan tema Membangun Bentara Budaya Bhumi Arema ini akan digelar Sabtu 16 Mei mendatang di Eks Gedung Bioskop Kelud Kota Malang. Konser ini bukan sekedar konser biasa. Tapi Rockelud akan menjadi ajang kreasi seni dan budaya. Pasalnya, dalam konser ini akan ada kolaborasi antara musik rock dengan seni lukis, dan tari topeng Malangan. “Ini yang menjadikan Rockelud berbeda dengan konser musik pada umumnya.

Dengan aliran music cadas, mereka akan tampil berkolaborasi dengan alunan gamelan atau gending Jawa. Sulit? Pasti!, tapi ini bedanya dengan konser rock lainnya,’’ tambah Wahyu. Bukan itu saja, selain gending jawa, yang membuat Rockelud berbeda adalah, band dengan aliran musik cadas ini akan mengiringi tari topeng Malangan. Selain itu, musik cadas ini juga akan mengiringi pelukis untuk membuat sebuah lukisan saat konser berlangsung. “Bisa dibayangkan sulitnya bagaimana? Tapi inilah Rockelud, kami ingin tampil yang berbeda. Disini semua seniman bergabung, untuk berkespresi, dengan satu nafas membangun Malang lebih maju,’’ urainya. Sementara itu R Satriadi, anggota Lumbung Damai menyebutkan, konser Rockelud ini lahir dari ide para seniman. Konser ini, tidak sekadar menjadi hiburan, tapi juga menjadi kritik kepada pemerintah untuk lebih memperhatikan para seniman. Satriadi menjelaskan jika sejauh ini para seniman sangat sulit mendapatkan ruang berekspresi. Harapannya dengan konser ini, akan mengetuk hati pemerintah untuk

mendirikan tempat atau Bentara Budaya. Sekalipun ini menjadi tahun pertama, rencananya konser ini akan digelar secara rutin. Tujuannya, adalah mengangkat kembali Malang ini menjadi barometer musik rock nusantara. “Seluruh masyarakat tahu Malang menjadi gudangnya para pemusik. Malang menjadi Barometer musik rock. Untuk mewujudkan itu kembali perlu ruang untuk berekpresi, Rockelud ini salah satunya,’’ kata Satriadi. Sementara dari Neolath Community yang mendukung Rockelud, Andri Ananta memberikan apresiasi sangat tinggi terkait dengan event ini. Lebihlebih event ini, tidak hanya mengundang band-band rock masa kini, tapi juga menampilkan band-band rock lama asal Malang. Diantarannya band yang akan tampil nanti adalay Predator, Dye Marker, Arema Voice, HellSoil, Howling,Balance, Sekarat, D’Kross, Antipathy, dan Plankton. “Konser ini panitia tidak memungut biaya. Tapi konser ini juga tidak gratis,’’ kata Andri. Dia pun merinci, penonton bisa mendapatkan tiket di beberapa tempat yang telah ditunjuk. “Penonton tidak

IRA RAVIKA/MALANG POST

KEBERSAMAAN : Panitia Rockelud foto bersama para musisi rock Kota Malang. Mereka siap tampil all out 16 Mei mendatang. membeli tiket, tapi sistemnya adalah donasi. Namanya donasi, berapapun diterima,’’ tambah Andri. Dia juga menyebutkan dengan sistem tiket yang tidak dijual ini,

panitia yakin penonton yang datang adalah mereka yang ingin menonton musik rock, bukan penonton yang sok, dan ingin buat kisruh. (ira ravika/nug)

WARGA BERHARAP SEGERA RAMPUNG

IPUNK PURWANTO/MALANG POST

KIAN CANTIK: Pembangunan Alun-alun Merdeka diharapkan oleh warga segera selesai.

Pembangunan Alun-alun Merdeka MALANG – Alun-Alun Merdeka Malang tidak sekadar dilengkapi taman dengan pohon serta lampu warna-warni. Tapi juga dipercantik dengan patung air mancur yang berbagai peralatannya didatangkan langsung dari Tiongkong. “Patung berikut mesinnya sudah datang sekarang masih di kantor bea dan cukai Surabaya,’’ kata Project Manajer PT Antigo Agung Pamenang, Doni Satria kepada Malang Post kemarin. Ditambahkan, timnya kemarin timnya sudah berangkat ke Surabaya, untuk pengambilan patung sekaligus mesinnya. Namun begitu pihak Bea

dan Cukai Surabaya belum mengeluarkan patung tersebut, lantaran ada surat yang belum lengkap. “Karena didatangkan langsung dari Tiongkok, untuk mengambil surat-suratnya kan harus benar-benar lengkap,’’ katanya. Dipaparkan bahwa pihaknya melengkapi surat tersebut secepatnya, sehingga patung tersebut dapat segera dipasang sesuai jadwal. “Hari Senin (20/4) besok tim akan kembali ke Surabaya. Harapannya pekan depan patung sudah bisa diambil, dan dipasang,’’ tambahnya, dengan mengatakan untuk patung air mancur ini masih dalam peti kemas. Pembongkaran peti kemas nanti akan dilakukan di Malang, sekaligus penginstalan program air mancur.

Menurut Doni, patung air mancur yang didatangkan langsung dari Tiongkok ini bukanlah patung air mancuri biasa. Tapi patung dengan program, dimana air mancur yang keluar dari patung tersebut bisa disetel. Disinggung dengan tahapan revitalisasi, Doni menyebutkan saat ini pihaknya masih melanjutkan pavingisasi, untuk beberapa sudut taman, dan melakukan pembersihan area dan penanaman rumput. Selain itu pihaknya juga melakukan pemasangan ACP serta lampu-lampu hias, dan blog meter di area Alun-Alun Merdeka Malang.“Masih melanjutkan pembangunan. Termasuk penataan taman dan penanaman rumput dilakukan mulai pagi tadi,’’ tambahnya. Sementara itu, banyak warga Kota Malang

yang menunggu perubahan wajah baru AlunAlun Merdeka Malang. Sejauh ini, warga cukup penasaran dengan perubahan ruang publik yang tidak pernah sepi pengunjung itu. “Kalau membaca dari pemberitaan di koran, kami membayangkan bentuknya sangat bagus,’’ kata Mulyadi salah satu warga. Warga Jalan Zainul Arifin Kota Malang ini mengaku sering ke Alun-Alun Merdeka Malang untuk menghabiskan waktu atau berjalan-jalan dengan istri dan anaknya. “Waktu pertama dibongkar, kami sempat bingung mencari tempat jalan-jalan. Tapi setelah mendengar bahwa nantinya Alun-Alun Merdeka Malang ini lebih bagus, kami pun memilih untuk sabar,’’ katanya seraya berharap agar pembangunan bisa selesai sesuai jadwal yakni akhir bulan April 2015 ini. (ira/nug)

Kenaikan Tunjangan Kinerja Prajurit TNI

Cambuk Kian Profesional Laksanakan Tugas Keluarga besar TNI AD di Malang Raya merasa sangat gembira dengan kenaikan tunjangan kinerja bagi para prajurit TNI yang dapat segera diterima mulai awal bulan Mei depan. Mereka yakin kenaikan ini menjadikan TNI kian profesional dalam melaksanakan semua tugasnya. Danramil Bumiaji Kota Batu, Kapten Inf Hub Tobing menyatakan sangat bersyukur dengan kenaikan tunjangan kinerja ini. ‘’Untuk itu,harus dibarengi dengan sikap profesionalisme,’’ tegasnya kepada Malang Post. Ditambahkan, jajarannya sejauh ini masih menunggu pemberitahuan resmi terkait kenaikan tunjangan

kinerja ini. Para prajurit termasuk anggota koramil sejauh ini baru mengetahui hal tersebut dari pemberitaan media massa.Baik media cetak maupun elektronik. ‘’Selama ini, pembayaran gaji dan tunjangan dilakukan juru bayar dan langsung masuk rekening masingmasing anggota TNI. Jika ada kenaikan gaji maupun tunjangan kinerja, maka juga langsung masuk rekening anggota TNI,’’ urainya. Terpisah, Serma Suyah anggota Koramil Klojen ini mengaku senang dengan rencana kenaikan tunjangan kinerja yang dumumkan oleh Presiden Jokowi. Lebih-lebih tunjangan kinerja mencapai sekitar 50 persen. “Secara manusiawi pasti senang, karena dengan adanya kenaikan tunjangan ini,’’ paparnya.

Meskipun demikian, ia juga menuturkan bahwa dibalik tunjangan kinerja ini tentu ada tuntutan besar yang menanti, yaitu profesional. Sebagai prajurit anggota TNI wajib melaksanakan tugas di lapangan secara profesional, apapun dan bagaimanapun kondisinya. Sementara itu, Dandim 0818 Kabupaten Malang dan Kota Batu Letkol Inf Riksani Gumay, mengucapkan terimakasih kepada Presiden RI Jokowi atas kenaikan tunjangan kinerja ini. ‘’Hal ini sebagai bentuk apresiasi dari Bapak Presiden Jokowi, kepada seluruh angora prajurit TNI. Kamipun mengucapkan terimakasih, atas kenaikan tunjangan kinerja ini,” ujarnya. Dijelaskannya, melalui kenaikan tunjangan kinerja ini, diharapkan

sebagai pelecut seluruh prajurit TNI untuk bekerja lebih baik dan maksimal.Sedangkan untuk para prajurit TNI AD di wilayah Kodim 0818 Kabupaten Mlang dan Kota Batu, terdapat 700 orang lebih. Disinggung mengenai kesejahteraan mereka saat ini, dia mengatakan sudah cukup. Karena para prajurit ini, lebih mengutamakan pengabdian kepada bangsa dan negara, dan tidak terlalu memikirkan kenaikan gaji. “Seluruh prajurit TNI di bawah naungan Kodim 0818 Kabupaten Malang dan Kota Batu, harus tetap waspada. Utamanya menjadi garda terdepan, untuk memerangi potensi ancaman yang akan merusak keutuhan NKRI,” tegasnya. Kemudian, Dandim 0833 Kota

Pacu Prestasi Pembalap Muda

Pasutri Kompak Mencuri MALANG – Pasangan suami istri (Pasutri) ini, memang saling melengkapi. Mereka kompak untuk selalu bersama, termasuk dalam menjalani hukuman. Ya, sejak Jumat (17/4) lalu, pasutri yang tinggal dengan mengontrak rumah di Kecamatan Pakisaji ini, harus berurusan dengan petugas Reskrim Polsekta Blimbing. Keduanya ditangkap karena terlibat pencurian di Resto Dounat di Terminal Arjosari, Blimbing. Mereka adalah Endah Asri Handayani, 43 tahun, asal Tuban serta suaminya Yanto Sobari, 40 tahun, asal Kota Sorong. “Pasutri tersebut kami tangkap di rumahnya, setelah kami mendapat petunjuk bahwa pelaku pencurian yang terjadi di Resto Dounat dilakukan oleh mereka. Apalagi dalam pemeriksaan keduanya juga mengakui aksi pencurian yang dilakukannya,” terang Kanitreskrim Polsekta Blimbing, AKP Roihan. Diperoleh keterangan, aksi pencurian yang dilakukan oleh Pasutri ini, terjadi pada 12 Januari 2015. Aksi pencurian bisa dengan mudah dilakukan, karena Endah Asri merupakan pegawai di Resto Dounat tersebut. Ia belum lama bekerja, dan menjalani masa training. Modus operandi pencurian yang sudah direncanakan ini, tersangka Yanto datang ke Resto Dounat ketika istrinya sedang bekerja. Ia berpurapura sebagai seorang pembeli. Antara dirinya dengan istrinya seakan-akan tidak saling mengenal. Ketika pegawai lainnya lengah, Yanto langsung menyelinap masuk ke dalam gudang. Ia diminta bersembunyi di dalam gudang oleh istrinya sampai Resto Dounat tutup. Setelah tutup, Yanto baru beraksi dengan membongkar brankas kemudian mengambil uang sebesar Rp 20 juta. Setelah berhasil mengambil uang, Yanto kabur lewat pintu belakang. Pintu belakang dari rolling dor tersebut, sengaja tidak dikunci oleh istrinya, karena dengan tujuan untuk mempermudah Yanto kabur. Uang hasil curian tersebut, oleh tersangka kemudian dibuat hura-hura, dengan membeli beberapa kebutuhan pribadinya. Diantaranya adalah untuk membeli empat buah kaos, dua celana jeans, satu pasang sandal, kaca mata, baju daster serta jaket kulit. Semua barang-barang tersebut, diamankan untuk barang bukti. “Terungkapnya aksi pencurian tersebut, dari laporan korban kepada kami. Selanjutnya kami melakukan penyelidikan dan memeriksa sejumlah saksi. Dari hasil penyelidikan tersebut, akhirnya mengarah pada kedua pasutri tersebut,” jelasnya.(agp/nug)

Jatimulyo Perlu Ditingkatkan Lagi

Sambungan dari Halaman 12

To k o h p e m u d a a s a l M a lang ini me­n ambahkan bahwa melalui even ini juga sangat diharapkan pem­b alap terus me­n unjukkan jiwa spor­t ifitas dalam meraih prestasi dan kemampuan terbaik. Apalagi even Road Race dan Super Moto ini sangat menuntut sportifitas sangat tinggi dari para pembalapnya. ‘’Dilandasi jiwa sportifitas tinggi seperti inilah,maka kaum muda termasuk para pembalap diharapkan dapat terus mengukir prestasi terbaik.Sekaligus membawa keharuman nama Malang dan Jatim,’’ seru Agoes

Malang Letkol Arm Arya Yudha Setiawan juga sempat memberikan sedikit komentarnya.“Kenaikan tunjangan kinerja ini juga menjadi cambuk kami untuk lebih profesional dalam melaksanakan tugas,’’ urainya, sembari mengatakan jika pihaknya akan mengumumkan kepada anggota begitu mendapat salinan surat kenaikan tunjangan kinerja tersebut resmi turun. Ia menyatakan tugas pokok anggota TNI ada tiga yaitu menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah dan ketiga, melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan.’’Kami selalu fokus melaksanakan tiga hal tersebut,’’ tandasnya. (febri/gilang/ira ravika)

KRIMINALITAS

Sambungan dari Halaman 12

Soerjanto. Pengusaha property ini memberikan apresiasi dan penghargaan tinggi kepada berbagai pihak yang turut mensuport kegiatan sekaligus untuk memeriahkan HUT ke-101 Kota Malang ini.Diantaranya kepada Walikota Malang HM Anton,Ketua DPRD Kota Malang Arief Wicaksono,Kapolres Malang Kota AKBP Singgamata,Dandim 0833 Kota Malang Letkol (Arm) Arya Yudha Setiawan,serta Danrem 083/BDJ Kolonel Arm Totok Imam Santoso. ‘’Berlandasan kebersamaan dari berbagai pihak,termasuk jajaran Muspida Kota Malang,melalui

penyelenggaraan even ini, kami sekaligus ingin memberi hiburan sebagai kado HUT ke-101 kota Malang untuk masyarakat luas,’’ seru Agoes Soerjanto yang juga Ketua Umum Javanoea Sport Club. Terpisah,panitia Frengky Laurens menambahkan even yang dikemas semarak pada hari Minggu ini melombakan sebanyak 11 kelas road race dan 5 kelas super moto. Persaingan diantara para pembalap dari berbagai daerah diyakini akan sangat seru.Sebab mereka ingin menampilkan kemampuan terbaik mereka sekaligus merebut

berbagai hadiah yang sudah disiapkan panitia.‘’Termasuk satu hadiah sepeda motor bagi juara kelas Bebek 2 Tak standart 110 CC Malang Raya,’’ papar Frengky Laurens seraya menyatakan gembira karena seluruh persiapan tahap akhir panitia berlangsung lancar. Para pembalap dari berbagai daerah hingga tadi malam terus berdatangan dan mendaftarkan diri di sekretariat panitia di Jalan Pahlawan Trip.Mereka umumnya datang secara berombongan sesuai dengan klub dan asal timnya masingmasing.(agp/nug)

Tim juri Lomba Kampung Bersinar dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama terdiri DR. Ir Aniek Iriany MP (Dosen Universitas Muhammadiyah Malang), Aini Chikmawati (PKK Kota Malang), Jon Soeparijono (Malang Post), Yan Edi Rajab (Bank Sampah Malang), Kriswindari (Kader Lingkungan Kota

Malang) dan Roni Kuncoro (DKP). Juri kelompok dua yakni, Prof Dr Ir Tri Poespowati MT (Dosen ITN), Djuwartiningsih (PKK Kota Malang), Marga Nurtantyo (Malang Ekspres/Malang Post), Indra Murjiati (BSM), M Djainul A (Kader Lingkungan), dan Samsul Arief (Dinas Pertanian Kota Malang). (jon)

Jalan Rusak, Walikota Temukan Penyumbatan Aliran Air Sambungan dari Halaman 12

Pembongkaran saluran itu pun akan dibarengi dengan perbaikan jalan yang berlubang. Menurutnya, awal pekan besok akan dimulai perbaikan dan pembuatan driil untuk saluran air yang ada di jalan wilayah Kampung Baru Kelurahan

Sukun itu. “Tim dari Dinas PUPPB sudah mendatanya dan secepatnya akan dilakukan perbaikan. Tidak hanya di sini (Kampung Baru, red) tapi sampai Jalan Mergan yang rusak atau berlubang,” jelas ketua PITI Malang raya itu. (aim/nug) REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


MINGGU, 19 APRIL 2015

11

HALAMAN SAMBUNGAN

IB: Kompetisi Tetap Jalan

Lagi, Polisi Tembak Mati Pencuri Motor

Sambungan dari Halaman 1

Iwan yang datang sebagai satu-satunya voter (pemilik suara) di KLB dari Malang Raya ini menyebutkan, pihaknya tetap akan mendukung segala keputusan atau kebijakan yang dikeluarkan PSSI. “Tidak masalah. Kompetisi harus tetap jalan dan kami tunduk terhadap PSSI. Pembekuan ala Menpora bagi Arema tidak ada pengaruhnya,” ujar Iwan dengan menyebutkan, Arema tidak melihat sama sekali kesalahan yang dilakukan PSSI selama menjalankan organisasinya. Menurut CEO flamboyan tersebut, Menpora tidak punya kewenangan membekukan PSSI. Sebab, hanya organisasi sepak bola di atas PSSI seperti AFC dan FIFA saja yang bisa melakukan kebijakan pembekuan. Sedangkan, Menpora tidak bisa ikut campur dalam dapur PSSI, yang menjadi pengelola liga wadah klub-klub profesional Indonesia, termasuk Arema. Meski demikian, ia menyayangkan arogansi yang tersirat dari keputusan Menpora untuk membekukan PSSI. Pasalnya, Menpora sama sekali tidak mau berkomunikasi secara terbuka dan mendengar keluhan stakeholder sepak bola Indonesia. Terutama, dari level bawah, seperti suporter dan klub Arema. “Belakangan, sepak bola Indonesia, terutama Arema terganggu dengan ‘anak’ Menpora bernama BOPI. Kalau ada komunikasi yang baik, mau datang ke Malang untuk lihat sendiri kondisi kita, tentu tidak akan seperti sekarang ini,” sambung mantan Exco PSSI itu. Meski demikian, Arema meyakini, klub-klub yang berada di bawah PSSI-PT LI, tetap kompak satu suara. Bahkan, paska keluarnya keputusan Menpora terkait pembekuan PSSI, IB tetap yakin kompetisi bakal berjalan seperti biasa, tanpa menghiraukan pembekuan oleh Menpora. “Kalau ada keputusan seperti itu, ya apa boleh buat, Arema akan tetap jalan dalam kompetisi, mengikuti arahan PT Liga Indonesia, di bawah PSSI

Sambungan dari Halaman 1

yang baru saja menggelar kongres ini,” tambah IB. Hal senada diungkapkan Ir. Ridwan Hisjam, Ketua Komisi X DPR RI. Politikus Partai Golkar dari Dapil V Malang Raya ini menyebutkan, Menpora tidak memiliki kewenangan mengatur dan mengendalikan operasional organisasi olahraga, termasuk PSSI. Sebaliknya, lanjut RH penggilan akrab Ridwan Hisjam, PSSI hanya bisa dibubarkan oleh anggotanya. Yaitu klubklub sepakbola, pengda-pengda PSSI se Jatim dan juga asosiasi sepak bola di bawah naungan PSSI. “Yang bisa menyatakan PSSI bubar bukan Menpora. Intervensi dari mana pun tidak bisa membekukan atau membubarkan PSSI. Ya kalau dulu, semua organisasi di bawah kendali pemerintah,’’ ungkap RH. RH mengatakan, sumber keluarnya SK Kemenpora soal pembekuan PSSI adalah peringatan yang dilayangkan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). Karena ada dua klub sepak bola yang dianggap bermasalah di PT Liga Indonesia (LI) yaitu Arema Cronus dan Persebaya Surabaya. “Dari sini, seharusnya yang diberi sanksi adalah PT Liga Indonesia bukan PSSI. Itu pun, PSSI juga tidak bisa membubarkan PT Liga Indonesia karena tunduk di bawah UU Perseroan,’’ kata RH dengan menyebut sebenarnya sudah tidak ada masalah di Arema dan Persebaya. “Kedua klub diberi kesempatan untuk membenahi organisasinya sampai satu putaran liga,” pungkasnya. Hal senada diungkapkan Ir. La Nyalla Mattalitti, Ketua Umum PSSI 2015-2019. Menurut Nyalla, organisasi yang dipimpinnya tetap akan jalan dan tidak tergantung dengan Menpora. “Ada apa. Kita tetap jalan. Wong, kita (PSSI) tidak di bawah naungan Menpora. Biarkan saja begitu (Kemenpora),’’ tandasnya kepada usai dinyatakan terpilih sebagai Ketua Umum PSSI menggantikan Djohar Arifin.

Nyalla menambahkan, secara organisatoris PSSI tidak memiliki kesalahan apapun seperti yang dituduhkan Menpora. Surat peringatan yang dilayangkan Menpora ke PSSI tidak bisa dijadikan pijakan dengan mematikan PSSI begitu saja. Tetapi, lanjut Nyalla, pihaknya masih akan mempelajari lebih dahulu surat dari Kemenpora tersebut. Jika memang SK itu dianggap tidak benar, maka PSSI melalui bidang hukum akan melayangkan gugatan ke PTUN. “Makanya, kita pelajari dulu. Yang jelas PSSI tetap akan jalan seperti biasa,’’ katanya dengan menyebutkan, Senin (20/4/15) besok, pihaknya akan menemui Imam Nahrawi untuk meminta penjelasan soal keluarnya SK Pembekuan tadi.

Calon Ketum Berguguran Di sisi lain, proses pemilihan Ketua Umum PSSI 2015-2019 berjalan lancar dan tidak terpengaruh aksi demo ribuan Bonekmania 1927 di luar JW Marriot Hotel. Ir La Nyalla Mattalitti menang mutlak dalam proses pemilihan dengan sistem pemungutan suara. Nyalla meraih 92 suara dari 106 suara yang diperebutkan. Sedang Syarif Bastaman memperoleh 14 suara dan 4 calon ketua lainnya tidak memperoleh suara sama sekali. Jika semula ada 9 calon ketua umum (caketum), namun menjelang pemungutan suara, empat calon mundur dengan berbagai alasan. Keempat calon yang mundur adalah Achsanul Qosasih, Djoko Driyono dan Djohar Arifin Husain. Pengunduran mereka dibuktikan dengan surat yang diberikan kepada Ketua Pimpinan Pemilihan Ketua Umum Dhi-

man Abror. “Suratnya ada semua, ditanda tangani dan bermaterai,” papar Abror, sembari menunjukkan surat pengunduran diri ke peserta kongres. Setelah pembacaan surat pengunduran diri ketiga calon tadi, tiba-tiba Sarman maju ke podium memprotes tidak ada tangan tangan Sekjen dalam salah satu surat PSSI. Karena protesnya tidak ditanggapi peserta, Sarman pun keluar ruangan dan secara langsung mundur dari pencalonan. “Karena tidak ditanggapi, maka saya akan keluar dan tidak bertanggung jawab atas semua,’’ ujar Sarman sembari ngeloyor meninggalkan ruangan kongres. Dari data yang dihimpun Malang Postr menunjukkan, sebelum mundurnya empat calon tadi N yalla diprediksi akan memperoleh 72 suara dari 106 suara. Tetapi, pasca mundurnya Joko Driyono dan Djohar Arifin, pundi-pundi suara Nyalla bertambah menjadi 92 suara. “Kenapa mereka mundur, karena tidak mau ada tekanan dari pemerintah. PSSI ingin independen,’’ ujar sumber Malang Post penuh arti. Di sisi lain, keluarnya SK Menpora soal pembekuan PSSI pada tanggal 17 April 2015, juga menjadi tanda tanya. SK itu sebelum kongres berlangsung sudah berada di tangan Djohar Arifin sebagai Ketua PSSI yang lama. Estimasinya, dengan SK itu, Djohar Arifin atau Joko Driyono bisa memimpin PSSI 2015-2019 bukan Nyalla. Tetapi, karena keduanya sejak awal sudah sama-sama berdarah-darah ngopeni PSSI, akhirnya Djohar Arifin tidak mau mencalonkan lagi dan memilih mundur memberi kesempatan Nyalla untuk menang. “Saya tidak ingin memanfaatkan jabatan saya sebagai incumbent ikut pemilihan ketua. Karena itu, agar pelaksanaan pemilihan berjalan lancar dan PSSI lebih sukses, dengan ini saya menyatakan mundur dari pencalonan,’’ kata Djohar Arifin dari atas podium. (has/han)

Ditutup Bonek, Ratusan Juta Rupiah Hilang

Kasubag Humas AKP Nunung Anggraeni. Pelaku lain adalah Mansur (MS), 35 tahun, warga Dusun Tongmaling, Desa Ranulogong, Kecamatan Randu Agung, Lumajang. Ia berperan sebagai pemetik bersama Ari. Mansur harus menjalani perawatan di rumah sakit, akibat luka tembak di kaki. Selanjutnya Andrian Oki Ayusta (AOA), 22 tahun, warga Jalan Supriadi, Desa Sukopuro, Kecamatan Jabung. Ia selamat karena tidak ditembak. Sekalipun Oki merupakan pemetik atau eksekutor pencurian bersama Ari dan Mansur. Untuk penadah motor adalah Subari (SB), warga Pondok Blimbing Indah, Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Blimbing. Pria kelahiran 14 Oktober 1969 ini, merupakan penadah motor curian. Ia ikut dihadiahi timah panas, karena berusaha menyerang dan kabur. Hingga kemarin, Subari masih dirawat di RSSA Malang. Mokhamad Khusnul Arizal

alias Rizal (MKA), juga merupakan penadah. Pemuda kelahiran 13 April 1986, warga Jalan Pahlawan Luring, Desa Sukopuro, Jabung ini terpaksa ditembak kaki kananya. Sedangkan tersangka lain merupakan kurir. Mereka adalah Edo Rizqi Hananta (ERH), 24 tahun, warga Jalan dr Sutomo, Desa Sukopuro, Jabung. Joko Priyanto (JP), 22 tahun dan Agus Surpiyanto (AS), 22 tahun warga Jalan Supriyadi, Desa Sukopuro, Jabung. Satu tersangka lagi adalah Djoko Santosa (DS), warga Jalan Teluk Bayur, Kelurahan Pandanwangi, Blimbing. “Mereka ini satu jaringan. Selain mereka, masih ada jaringan pelaku lain yang kini masih terus kami k e m b a n g k a n . Te r m a s u k dari jaringan ini, juga ada penadah lain yang kami buru. Sesuai arahan bapak Kapolres Malang Kota, kami perang dengan pelaku curanmor,” terangnya.(agp/han)

Beraksi di 30 TKP, Spesialis Warnet dan Masjid Sambungan dari Halaman 1

sejak beberapa minggu karena dicurigai terlibat jaringan curanmor. Alhasil, Jumat (17/4) malam, Subari yang terus diintai berhasil ditangkap di rumah kontrakannya di Jalan Teluk Grajakan, Blimbing. Saat itu, Subari hendak membawa kabur sepeda motor curian ke wilayah Jabung. “Ketika kami tangkap, ia berusaha akan kabur. Kemudian dari penggledahan di rumahnya, ada kunci T serta dua sepeda motor curian jenis Honda Supra dan Honda Beat,” terang Kompol Budi Santosa, yang dibenarkan Kasatreskrim AKP Adam Purbantoro. Dari tertangkapnya Subari ini, ketika diinterogasi muncul dua nama tersangka, yaitu Mansur serta Andri Hariyanto alias Ari. Seketika polisi langsung memburu Mansur dan Ari ke wilayah Lumajang. Saat hendak ditangkap, kebetulan keduanya bersama berboncengan mengendarai Honda Vario. Ari berhasil ditangkap, sedangkan Mansur sempat berusaha kabur. Petugas pun

mengejar sembari mengeluarkan tembakan peringatan. Karena tidak digubris, terpaksa polisi melumpuhkan kakinya. Begitu berhasil ditangkap, keduanya langsung dikeler dan dikembangkan ke pelaku lain. Hasilnya, enam pelaku lain berhasil ditangkap. Termasuk 15 unit motor hasil curian yang disimpan di dalam rumah tersangka Mokhamad Khusnul Arizal selaku koordinator, berhasil diamankan. “Saat kami keler untuk menunjukkan barang bukti dan TKP pencurian itulah, tersangka Ari yang diketahui sebagai pelaku lama ini, sempat berusaha kabur. Dengan tangan terborgol, ia berontak kemudian memukul petugas lalu kabur. Karena kami peringatkan dengan tembakan tidak dihiraukan, terpaksa kami tembak tepat di dadanya,” jelas Adam. Dalam pemeriksaan sementara, para pelaku ini mengaku sudah lebih dari 30 kali beraksi di Kota Malang, mulai pertengahan 2014 - 2015. Sasarannya adalah sepeda motor yang

diparkir di warnet serta masjid. Modus operandinya dengan keliling mencari sasaran. Setelah menemukan sasaran, mereka mencuri menggunakan kunci T. Hasil curian tidak langsung dijual. Tetapi dikumpulkan di rumah Mokhamad Khusnul Arizal. Setelah terkumpul delapan sampai sepuluh motor baru dibawa ke wilayah Lumajang, dengan dikendarai bersamasama. Di Lumajang, motor curian tersebut dijual kepada penadah besar. “Untuk penadah besar ini, masih kami selidiki. Karena sampai sekarang pelaku belum mau buka mulut soal penadah besarnya. Termasuk berapa harga jual per-unit motor kepada penadah, juga belum diakui,” tuturnya. Sementara itu, tersangka Edo Rizqi Hananta mengaku dirinya cuma kurir. Ia hanya mengantarkan motor curian ke wilayah Lumajang. Setiap kali antar ia mendapatkan upah Rp 350 ribu. “Saya tidak ikut mencuri, hanya sebatas kurir saja,” katanya.(agp/han)

Australia Tangkap Lima Remaja Terduga ISIS Sambungan dari Halaman 1

Sambungan dari Halaman 1

Sebaliknya, aksi demo ribuan Bonekmania di Jl. Embong Malang Surabaya, justru merugikan masyarakat Surabaya. Tidak hanya menjadi sumber kemacetan. Ratusan juta omzet perdagangan di sepanjang kawasan Jl. Embong Malang, Jl. Kedungdoro dan Jl Blauran ikut terhenti. Usaha letter stempel, toko emas dan onderdil mobil terhenti gara-gara aksi Bonekmania 1927. Tidak hanya itu, Tunjungan Plaza (TP) 1-5 milik Pakuwon Grup sempat terganggu. Pedagang, pegawai dan pengunjung TP terhalang gara-gara akses menuju pertokoan terbesar di Surabaya ini tertutup aksi demo Bonekmania 1927. Kapolrestabes Surabaya Setija Junianta menyebutkan, pihaknya tidak memberi saran atau menginstruksikan agar mereka (pedagang) menutup usahanya. Karena itu petugas gabungan Polri dan TNI ditempatkan dititik-titik

Dari sembilan tersangka tersebut, satu ditembak mati dan tiga lainnya diberi hadiah timah panas di betis kaki kanannya. Mereka ini memiliki peran masing-masing. Ada yang bertugas sebagai pemetik (eksekutor/pelaku utama), penadah serta kurir. Andri Hariyanto alias Ari, meregang nyawa setelah dada kirinya tertembus peluru polisi. Pria kelahiran Lumajang 1 Juni 1981 ini, terpaksa ditembak karena menyerang petugas dan berusaha kabur. Warga Dusun Krajan, Desa Ledoktempuro, Kecamatan Randu Agung, Lumajang ini adalah gembong sekaligus otak pencurian. “Tersangka AH (Andri Hariyanto, red) terpaksa kami tembak karena menyerang petugas dan berusaha kabur. Sebelum kami tembak, ia sempat kami beri tembakan peringatan tetapi tidak dihiraukan,” terang Waka Polres Malang Kota, Kompol Budi Santosa, saat press release didampingi Kasatreskrim AKP Adam Purbantoro, serta

strategis dan vital. “Kalau (menyarankan) begitu sama saja menutup rezeki mereka. Mereka tetap buka dan tokonya kita jaga,’’ kata Setija kepada Malang Post di sela-sela mengawasi aksi demo ribuan Bonekmania di sisi timur JW Marriot Hotel Surabaya, tempat pelaksanaan KLB PSSI. Pantauan Malang Post di lokasi menunjukkan, ribuan Bonekmania 1927 sejak pagi sudah berkumpul di depan Lapangan Tambaksari Surabaya. Mereka datang dari berbagai daerah di Surabaya dan luar kota untuk menuju Jl. Embong Malang, Surabaya. Setelah dirasakan cukup, sekitar pukul 08.30 WIB, dengan satu truk komando mereka pun bergerak menuju JW Marriot. Mendengar mereka bergerak, polisi pun mulai memasang barikade di Jl. Embong Malang. Satu gulung kawat berduri dan 700 personel gabungan digelar di sisi timur

JW Marriot. “Total ada 1.440 personel. Saya (polisi) dibantu Korem 084 Bhaskara Jaya untuk pengamanan di sini. Dan semua toko emas sudah dijaga polisi dan tentara,’’ ungkap Setija, yang mantan Kapolres Malang ini. Selain itu, satu unit water canon juga disiagakan untuk mengantisipasi jika sewaktuwaktu terjadi kerusuhan. “Ibuibu dan bapak-bapak sebaiknya masuk ke kampung saja. Demi keamanan bapak-ibu sendiri,’’ pintah petugas Polrestabes menghalau warga sekitar Jl. Embong Malang yang sejak pagi menunggu kedatangan Bonekmania. Sekitar pukul 09.50 WIB, ribuan Bonekmania 1927 sudah memadati Jl. Embong Malang. Akses satu lajur di Surabaya yang di sisi kanannya dipenuhi berbagai usaha milik pengusaha kecil. “Dari pada ada apa-apa, mending tutup saja,’’ ujar Sukron

pemilik usaha letter stempel sembari menutup pintu usahanya bersama istrinya. Selain melakukan orasi terbuka, ribuan Bonekmania 1927 juta menyulut petasan dan flare. Andi Peci, salah satu koordinator aksi terus membakar Bonekmania 1927 untuk menghentikan KLB PSSI. Mereka juga menuntut Kemenpora Imam Nahrowi membekukan kepengurusan PSSI. “Kami sudah lama didholimi PSSI. Sudah sewajarnya PSSI dibekukan, karena di dalamnya dikenalikan para mafia,’’ teriak Andi didampingi Siti Nasita, yang juga koordinator Bonekmania 1927 pendukung Saleh Mukadar. Aksi baru berakhir setelah mereka menutup Jl. Embong Malang selama 4 jam. Mereka membubarkan diri secara tertib setelah mendengarkan informasi resmi dari Jakarta, Menpora secara resmi membekukan PSSI. (has/han)

Namun, dia menyatakan, semua ancaman keamanan sudah berhasil diatasi. Abbott menegaskan, kelima tersangka berusia 19-20 tahun itu terinspirasi oleh aksi yang dilakukan ISIS. “Kami yakin serangan tersebut terinspirasi oleh kelompok mematikan Daesh (istilah Arab untuk ISIS) di Timur Tengah,” ujarnya. Kelima tersangka diketahui adalah rekan-rekan Abdul Numan Haider, simpatisan ISIS yang tahun lalu ditembak mati oleh polisi setelah menikam seorang anggota kepolisian. Australia telah mengirim ratusan tentara ke Irak untuk membantu melatih pasukan melawan ISIS. Hal ini meningkatkan kekhawatiran terjadinya serangan balik di Negeri Kangguru. Sebagai sekutu Amerika Serikat, aksi Australia melawan ISIS di Suriah dan Irak juga membuat pemerintah terpaksa meningkatkan ke-

waspadaan terhadap aksi teror oleh kelompok radikal yang berkembang di dalam negerinya sendiri. Saat ini pemerintah kembali menaikkan status kewaspadaan nasional terhadap teror ke tingkat ‘tinggi’. Pemerintah terakhir kali menetapkan status ini pada September tahun lalu, saat ratusan anggota kepolisian melakukan penggerebekan terkait beredarnya informasi yang menyatakan anggota ISIS akan melakukan pemenggalan terhadap warga Australia di depan umum. Sementara itu, kelompok militan ISIS mengklaim bertanggung jawab atas ledakan bom mobil yang menewaskan tiga orang di luar kantor Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Erbil, Kurdistan, Irak, Jumat (17/4). Menurut Kementerian Luar Negeri AS, tidak ada korban warga negara Amerika Serikat dalam ledakan yang menewaskan tiga orang korban

dan melukai setidaknya 14 orang tersebut. Kementerian juga menyatakan serangan tersebut dilakukan menggunakan peledak seadanya yang diangkut menggunakan mobil. Ledakan terjadi tepat di pintu masuk kompleks berbenteng itu. Menurut seorang saksi di tempat kejadian, sebuah ledakan besar terjadi kala itu lalu diikuti serentetan tembakan. Asap hitam membumbung tinggi akibat ledakan. “Sepertinya Konsulat Jenderal adalah target serangan tersebut,” kata Wali Kota Erbil Nihad Qoja kepada Reuters. Di hari yang sama, ISIS mengklaim juga bertanggung jawab atas dua pemboman mobil di Baghdad yang menewaskan sedikitnya 27 orang. “Pejuang ISIS meledakkan dua bom mobil di jantung Ibu Kota Irak petang ini dan satu bom lainnya di Erbil,” kata kelompok tersebut dalam pernyataannya.(cn/han)

Uang Tunai Tak Berlaku, Sedekah di Masjid Cukup Gesek Brizzi Sambungan dari Halaman 1

Begitulah situasi jual beli dalam LP seluas 5 hektare itu. Mereka kini bagai memiliki kehidupan baru dengan alat pembayaran baru. Lembaran uang maupun recehan tak tampak dalam LP. “Pakai kartu lebih praktis. Tidak ribet (cari) uang kembali,” ucap Herry Herianto, warga binaan yang dipercaya menjadi pengelola toko. “Pelayanan lebih cepat,” sambung pria ramah ini. Setiap warga binaan yang belanja pasti mendapat struk bertuliskan harga barang belanjaan dan sisa uang yang dimiliki dalam kartu Brizzi. “Kartu Brizzi mulai diberlakukan sejak September 2014 lalu,” kata Kepala LP Klas 1 Lowokwaru, Drs Tholib, Bc.IP, SH, MH. Awalnya masih sosialisasi, tapi sejak Januari 2015, penggunaan Brizzi diberlakukan

secara mutlak. “Sejak Januari 2015 tak ada lagi uang yang beredar dalam LP. Warga binaan tak boleh memegang uang. Semuanya harus dalam bentuk kartu Brizzi,” kata Tholib. Jika petugas menemukan warga binaan memiliki uang dalam bentuk fresh money langsung disita. “Uang yang disita tak dikembalikan ke warga binaan. Tapi disetorkan ke kas negara,” terangnya. Pemberlakuan kartu Brizzi ini bekerjasama dengan BRI. Semua peralatan untuk transaksi seperti mesin EDC disediakan oleh bank pelat merah tersebut. Banyak manfaat yang didapat dari penggunaan electronic money ini. Salah satunya mencegah transaksi penjualan narkoba antar warga binaan maupun pembesuk. “Manfaat lain yakni tak ada utang piutang antar warga

binaan,” tambah Kabid Pembinaan LP Klas 1 Lowokwaru, Karto Rahardjo. Dengan menggunakan kartu tersebut, napi tak bisa utang antar sesama napi. Karena tak ada utang piutang, maka potensi konflik antar warga binaan pun sangat kecil. Kalau pun utang dalam bentuk barang yang dibeli di toko menggunakan kartu napi lain, maka peminjam uang pasti datang ke toko bersama pemilik kartu. Itu pun disaksikan pelayan toko sehingga ada saksi yang melihat akad utang piutang tersebut. Tak hanya itu saja, peluang pungli pun tak ada. Sebab masing-masing warga binaan tak lagi memegang uang cash. Kasubag Kepegawaian LP Klas 1 Lowokwaru, Prayitno mengatakan, penggunaan Brizzi melatih warga binaan dalam merencanakan keuangan. Se-

bab mereka akan berbelanja kebutuhan hidup dalam LP sesuai kondisi uang. “Jadi mereka akan menggunakan uang sesuai kebutuhan,” katanya. Saat ini kartu Brizzi bisa digunakan untuk belanja di setiap toko yang berada dalam area LP. Di LP Lowowkaru terdapat 12 toko dan wartel. Semuanya hanya menerima transaksi menggunakan Brizzi. Bahkan shodaqoh di masjid LP pun dilakukan dengan cara menggesek kartu tersebut. Karena itu di masjid pun disediakan mesin EDC. 12 toko yang terdapat dalam LP Lowokwaru merupakan layanan Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Pengayoman. Pengelolaan kartu Brizzi pun dilakukan oleh KPRI Pengayoman. Setiap warga binaan, mulai dari napi hingga tahanan titipan pasti memiliki Brizzi.

Setiap napi yang masuk LP Lowokwaru pun pasti diberi kartu tersebut saat pertama kali registrasi. Saat menyerahkan kartu, petugas LP memberi penjelasan tentang tata cara penggunaannya. Ada dua cara mengisi uang dalam kartu Brizzi. Pertama, yakni dilakukan saat keluarga besuk. Saat membesuk, keluarga menyerahkan uang ke petugas dengan disaksikan napi. Lalu petugas memberikan print out struk. “Warga binaan mendapat struk dan kartu sehingga mengetahui jumlah saldonya. Semua transaksi pasti memiliki print out,” jelas Prayitno. Cara kedua yakni transfer dari luar LP. Keluarga napi bisa saja tak datang ke LP melainkan cukup melalui mode isi uang di mesin ATM atau pun transfer. Setelah transfer, keluarga napi harus memberi

informasi kepada petugas LP Lowowkaru. “Tujuannya untuk aktivasi kartu atau active deposite. Petugas akan mencatat dalam register D, yakni register penyimpanan barangbarang berharga,” paparnya. Jika tak diaktivasi, maka w a rg a b i n a a n p e m e g a n g kartu tak bisa menggunakan kartu Brizzi untuk belanja walau terdapat saldo. “Dengan cara ini, Lapas mengetahui jumlah uang yang dimiliki warga binaan dan mudah melakukan kontrol,” kata Prayitno. Jumlah uang yang ditransfer atau dimasukkan dalam kartu pun sudah sangat dibatasi. Maksimal hanya boleh mengisi dengan uang sebanyak Rp 1 juta. Kini 1.717 warga binaan LP Lowokwaru sudah terbiasa menggunakan e-money. Awalnya saat sosialisasi, mer-

eka memang sering bertanya. Tapi kini mereka merasa lebih enjoy. Apalagi kartu tersebut lebih praktis. Jika hilang, pemilik kartu langsung melapor ke petugas. Petugas akan memblokir sehingga tak bisa digunakan oleh orang lain yang menemukan. Kartu Brizzi untuk para warga binaan di LP Lowokwaru ini memang berbeda dengan Brizzi pada umumnya, sebab tertulis nama mereka secara lengkap. Sedangkan jika keluar dari LP, warga binaan tinggal memilih. Masih tetap menggunakan atau tidak. Jika masih ingin menggunakan, maka kartu tak ditarik karena di sejumlah tempat di luar LP pun masih menggunakan kartu tersebut. “Kalau ingin mengembalikan kartu nantinya uang atau saldo yang ada dalam kartu pasti dikembalikan,” pungkasnnya. (van/han) REDAKTUR: DEWI YUHANA, LAYOUTER: ABDEE


RONCE NGALAM

minggu, 19 APRIL 2015

12

Jatimulyo Perlu Ditingkatkan Lagi

Jon soeparijono/malang post

PENILAIAN: Tim juri saat melakukan penilaian di wilayah RW 06 Jatimulyo, kemarin siang.

MALANG - Meski memasuki tahap ketiga atau tahap terakhir Lomba K a m p u n g B e r s i n a r, K e l u r a h a n Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru masih harus terus ditingkatkan lagi. Di kelurahan ini lingkungannya masih tertinggal dengan kelurahan-kelurahan lain di wilayah Lowokwaru. Padahal di wilayah Kecamatan Lowokwaru ini hampir seluruhnya penuh semangat. S e p e r t i K e l u r a h a n Ta s i k m a d u , Tunjungsekar, Tlogomas, maupun Kelurahan Mojolangu yang sudah dinilai tim juri.

Seperti di RW 06 Jatimulyo saat dinilai tim juri kelompok II, Sabtu (18/4), kemarin siang. Wilayah ini tidak banyak mengalami perkembangan jika dibanding RW-RW lainnya. Partisipasi masyarakat juga tidak begitu tampak. Hal ini kelihatan dari lingkungannya yang masih kurang hijau. Penghijauan oleh tanaman hias

memang tampak dibeberapa tempat saja di tepi jalan raya. Sedangkan di ganggang masuk masih kurang.‘’Masih perlu ditingkatkan lagi kebersihan maupun penghijauannya. K a r e n a RW- RW lain di Kota Malang sudah jauh lebih hijau dan asri,’’ kata Kriswindari, salah satu tim juri dari Kader Lingkungan Kota Malang.Begitupula Bank Sampah

Malang (BSM) juga masih belum gabung. Begitupula kerajinan daur ulangnya juga tidak ada. Sementara itu di RW 03 Jatimulyo, masih memiliki semangat untuk menjadikan lingkungannya lebih baik. Penghijauan sudah mulai tampak dibeberapa titik. Hanya saja, karena lokasinya berada di kawasan kampus serta jalannya sangat sempit, sehingga terkendala untuk ditanaminya. Namun beberapa warga mensiasatinya dengan menanam di pagar-pagar rumah. Baca Jatimulyo... Hal.10

Jalan Rusak, Walikota Temukan Penyumbatan Aliran Air MALANG – Jalan rusak di sepanjang Jalan Mergan yang melintas di dua kelurahan, Kelurahan Sukun dan Kelurahan Tanjungrejo, Kecamatan Sukun mendapat perhatian Wali Kota Malang, H. Moch Anton. Sabtu kemarin, walikota melakukan sidak ke lokasi jalan rusak untuk mengetahui langsung kondisi jalan dan penyebabnya. Di Jalan Mergan yang berada di wilayah RW 03 Kelurahan Sukun, Abah Anton, sapaan akrab H. Moch Anton melihat jalan berlubang yang disebabkan tidak adanya lubang air ke arah saluran air. Saluran air yang ada pun sudah tertutupi bangunan tempat usaha dan juga perumahan warga. Crosing saluran air yang melintas di jalan pun banyak dipenuhi sampah. Bahkan, Abah Anton bersama Kabag Humas Pemkot Malang, M. Nur Widianto, Ketua LPMK Sukun Arif Adi Rendra dan kader lingkungan Sukun, M. Soleh sampai harus turun ke saluran air yang dipenuhi sampah. Dengan alat seadanya, mereka menaikan sampah-sampah yang menyumbat saluran air. “Ini yang membuat saluran mudah meluap airnya ke jalan, karena banyak sampah yang

menyumbat di saluran air. Saluran air pun sudah terjadi pendangkalan dan akan mudah sekali meluap ke jalan. Akibatnya, jalan mudah rusak,” kata Abah Anton kepada Malang Post, yang sempat menelusuri saluran air di wilayah Kampung Baru Sukun bersama Lurah Sukun, Mas Bambang Widjajanto. Abah Anton pun mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan sekitarnya, termasuk terhadap saluran air yang ada di wilayahnya. Banyak saluran air yang tertutup bangunan permanent, baik tempat usaha dan rumah warga. Harusnya, saluran air bisa terbuka dan tidak dijadikan rumah di atasnya. Karenanya, Abah mengajak masyarakat untuk membangun perilaku yang ramah terhadap lingkungannya, termasuk keberadaan bangunan yang menutup aliran sungai. “Kalaupun jalan diperbaiki, kalau airnya tidak bisa masuk ke saluran akan cepat kembali rusak. Karena itu, kami akan membongkar saluran yang melintas di jalan ini untuk dipasang driil, agar air hujan atau yang melintas di jalan bisa masuk ke saluran air,” terangnya. Baca Jalan... Hal.10

Guest Gesang/Malang Post

PEMBINAAN : Pembalap muda diharapkan terus meningkatkan prestasinya melalui even GM FKPPI Road Race dan Super Moto di sirkuit Jalan Kertanegara hari Minggu ini.

Pacu Prestasi Pembalap Muda merebut medali emas dalam berbagai even tingkat nasional.Misalnya Pekan Olahraga Nasional (PON),kejurnas bahkan dalam even skala internasional,’’ tegas Ketua PD XIII GM FKPPI Jatim Ir.R.Agoes Soerjanto. Kepada Malang Post,ia menyatakan berpijak dari pemikiran tersebut,GM FKPPI Jatim selama beberapa tahun terakhir rutin menggelar even ini setiap tahun dibagi dalam beberapa seri di berbagai daerah se-Jatim.‘’Ini bentuk kepedulian kami dari GM FKPPI untuk terus memacu pembinaan otomotif di Jatim. Apalagi Jatim sejak lama dikenal merupakan gudangnya pembalap tangguh,’’ urainya.

Hari ini, GM FKPPI Road Race & Super Moto di Sirkuit Kertanegara MALANG – Seri kedua GM FKPPI Road Race dan Super Moto di sirkuit Jalan Kertanegara (depan stasiun Kotabaru) Kota Malang,hari Minggu 19 April 2015 ini, bentuk kepedulian GM FKPPI Jatim dalam pembinaan olahraga otomotif. Melalui even ini,para pembalap muda dari berbagai daerah diharapkan dapat terus meningkatkan kemampuan dan prestasinya. ‘’Sehingga mereka dapat diandalkan menjadi atlet Jatim yang sukses

Ir.R.Agoes Soerjanto

Baca Pacu... Hal.10

Muhaimin/Malang Post

TURUN KALI : Abah Anton bersama Kabag Humas Pemkot Malang, M. Nur Widianto, Ketua LPMK Sukun Arif Adi Rendra dan warga turun ke saluran air untuk mengangkat sampah yang menyumbat aliran air di Jalan Mergan Kelurahan Sukun.

REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


AREMA SPORT

Derby Sejarah VS

Inter MIlan

MILAN - Laga panas bakal tersaji di Serie A 2014-15 dengan mempertemukan dua tim asal kota Milan. Yakni, Inter Milan menghadapi AC Milan di Giuseppe Meazza pada 20 April 2015 pukul 01:45 WIB. Pertandingan yang bertajuk Derby della Madonnina sudah mulai luntur gengsinya. Pasalnya, prestasi kedua tim asal kota mode itu anjlok drastis dalam beberapa tahun terakhir. Namun kedua tim ini masih merupakan tim bersejarah, bukan cuma di Italia, tapi juga di Eropa dan dunia. Inter menjalani musim yang mengecewakan dan saat ini masih terpaku di peringkat 10 klasemen sementara. Milan juga tidak mengesankan, mereka kini menempati posisi sembilan, unggul satu poin dari rival sekotanya itu. Inter menjelang laga derby ini dengan semangat ekstra lantaran menang 3-0 atas Verona pekan lalu. Roberto Mancini juga bisa berharap banyak pada kombinasi Rodrigo Palacio dan Mauro Icardi yang semakin padu.

Mauro Icardi

���������������

ac milan

Namun Inter bakal kehilangan banyak pemain. Jonathan, Dodo, Zdravko Kuzmanovic, Hugo campagnaro dan Davide Santon sepertinya tidak akan bisa bermain karena cedera. Sementara itu Marcelo Brozovic dan Fredy Guarin masih harus menjalani hukuman kartu. Di sisi lain, Milan masih lekat dengan performa inkonsisten di bawah asuhan Filippo Inzaghi. Asa Milan sempat melambung karena menang dua kali melawan Cagliari dan Palermo. Namun Milan kemudian hanya bisa bermain imbang 1-1 saat menjamu Sampdoria pekan lalu. Inzaghi tidak akan bisa menurunkan Stephan El Shaa­r awy, Hachim Mastour dan R i c cardo Montolivo akibat cedera.

Keisuke honda

Minggu, 19 APRIL 2015

13

pssi

Komisi X Kembali Panggil Menpora MALANG – Komisi X DPR RI kembali geregetan melihat aksi politisi PKB sekaligus Menpora Imam Nahrawi. Aksinya membekukan PSSI dan menyegel kantornya di SUGBK kemarin (18/4), membuat Komisi X bergerak. Kresna Dewanata Prosakh, anggota Komisi X DPR RI siap memanggil Menpora untuk kali kedua ke gedung dewan. Tujuanya, Demi meminta klarifikasi terkait pembekuan PSSI. Hal ini diungkapkan oleh Dewa saat dikonfirmasi Malang Post, kemarin. “Hari Senin akan ada rapat intern di Komisi X. Terkait pembekuan PSSI, Komisi X pasti akan meminta klarifikasi kepada Menpora,” tandas Dewa. Politisi yang juga putra dari Bupati Malang Rendra Kresna tersebut menyebut bahwa pembekuan PSSI harus ditanggapi secara cermat dan hati-hati. Sebab, PSSI yang membawahi PT Liga Indonesia, ikut bertanggungjawab terhadap pencaharian ratusan pemain sepakbola, beserta stakeholder suporter yang ada di setiap pertandingan bola. “Sampai saat ini, Komisi X belum mendapatkan informasi dari Kemenpora. Saya pasti akan sampaikan terkait pembekuan PSSI dalam rapat intern Komisi X,” sambung Dewa. Bahkan demi mendapatkan penjelasan serta klarifikasi Menpora, Dewa siap mendorong rapat Komisi X DPR RI untuk membentuk Pansus terkait PSSI. Baca Komisi X... Hal.14

Malang raya futsal competition 2015

Baca Derby.. Hal.14 ��������� ������

���� ����������

������ ������� �������

����� ����������

�����

�����

�������

������

������ ������� �������

����

������

���������

������

������

��������� �����

������ �������

�����

����

����

grafis: mil/GGA/mp

����

� � � �

����������

��

��������

� � �

Data & Fakta Derby della Madonnina Laga ini merupakan pertemuan ke-162 kedua tim di Serie A. Inter memimpin dengan 60 kemenangan sementara Milan tertinggal dengan mengoleksi 50 kemenangan. Kedua tim tak bisa mencetak lebih dari satu gol dalam lima pertemuan terakhir di Serie A. Terakhir kali kedua tim bisa mencetak lebih dari satu gol di Derby milan terjadi pada Mei 2012, Inter menang 4-2 kala itu. Milan hanya menang sekali dalam tujuh pertemuan terakhir menghadapi Inter di Serie A (kalah empat kali). Inter baru saja mengakhiri rentetan lima pertandingan tanpa kemenangan dengan mengalahkan Verona di Bentegodi pekan lalu. Milan selalu mencetak gol dan kebobolan dalam lima pertandingan terakhir.

AC Milan merupakan tim yang paling banyak kebobolan dari sundulan (sembilan kali). Sebaliknya, Inter merupakan tim yang paling sedikit kebobolan dari sundulan (tiga kali). Milan merupakan tim yang paling banyak kehilangan poin dari posisi memimpin musim ini (Rossoneri sudah kehilangan 21 poin).

Head to head Inter Milan VS AC Milan AC Milan AC Milan Inter Milan Inter Milan AC Milan

1 – 1 Inter Milan 1 – 0 Inter Milan 1 – 0 AC Milan 1 – 1 AC Milan 0 – 1 Inter Milan

Samir Handanovic sudah menyelamatkan penalti empat kali musim ini, terbaik di lima liga besar Eropa. Giacomo Bonaventura sudah mengemas empat gol dalam lima pertemuan melawan Inter.

SEMANGAT : Salah satu pertandingan di Malang Post-Nenjap One Cup Futsal Competition 2015 beberapa waktu lalu.

Hasil lima pertandingan Inter Milan Hellas Verona Inter Milan Sampdoria Inter Milan Inter Milan

0 – 3 Inter Milan 1 – 1 Parma 1 – 0 Inter Milan 1 – 2 Wolfsburg 1 – 1 Cesena

Hasil lima pertandingan AC Milan

Rodrigo Palacio sudah mengemas empat gol dalam tujuh laga terakhir. Sebelumnya ia hanya mengemas dua gol dalam 20 pertandingan.

Gilang/Malang Post

AC Milan Palermo Reggiana AC Milan Fiorentina

1–1 1–2 0–3 3–1 2–1

Sampdoria AC Milan AC Milan Cagliari AC Milan

Bursa Handicap Inter Milan 0 : 1/4 AC Milan Inter Milan: 50% Draw : 14% AC Milan : 36% Tips : bola over under : 2 1/4 Inter Milan 2 – 1 AC Milan

Target 64 Tim MALANG - Sukses menggelar Malang PostNenjap One Cup Futsal Competition 2015 di Kepanjen beberapa waktu lalu, Malang Post bersama W-Enterprise kembali hadir dengan even kompetisi futsal yang lebih besar lagi. Malang Raya Futsal Competition 2015 Malang Post-Talok Futsal Cup, 14 hingga 24 Mei mendatang. Jika sebelumnya hanya diikuti 32 tim, maka kompetisi kali ini panitia menargetkan 64 tim peserta dari Malang Raya dan sekitarnya. Seperti komitmen Malang Post untuk terus menggairahkan olahraga futsal di Malang, maka Malang PostTalok Futsal Cup ini hadir dengan lebih banyak menghadirkan peserta. Baca Target... Hal.14

kodew Sabrina Kvist Jensen

Umbar Kemesraan Gelandang serang Timnas Denmark, Christian Eriksen belum mencetak gol dalam 12 pertandingan bersama Tottenham Hotspur, beberapa waktu lalu. Namun, dia memberikan kejutan kepada media-media Inggris. Seperti diberitakan Caught Offside, pria berusia 23 tahun tersebut mengumbar kemesraan dengan kekasih cantiknya, Sabrina Kvist Jensen. Sepasang kekasih itu tertangkap kamera tengah berciuman di depan umum. Sabrina dan mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut telah memadu kasih dalam dua tahun lebih. Aksi ciuman Eriksen dan Sabrina membuat hubungan mereka semakin harmonis dan hangat. Namun sayangnya, kisah harmonis Eriksen dengan Sabrina tidak seromantis bersama klubnya, Tottenham Hotspur. Eriksen belum bisa mengantarkan Spurs di posisi empat besar dalam klasemen Liga Premier Inggris. Saat ini, klub berjuluk The Lilywhite itu berada di posisi ketujuh dengan mengemas 54 poin. Akhir pekan nanti, Spurs akan menghadapi Newcastle United di St. James’ Park.(lp6/jon) REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: slatem - dj amiel


AREMA

CRONU S

MINGGU, 19 APRIL 2015

14

Supporter Harus Tetap Berjuang MALANG – Keputusan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi yang membekukan PSSI, membuat seluruh pecinta bola di Indonesia merasa tersakiti. Mereka ikut bersuara, mengecam keputusan Menpora yang dianggap kurang bijak. Termasuk supporter Arema Cronus, Aremania dan Aremanita. “Saya menganggap keputusan yang diambil Menpora kurang bijak. Mau dijadikan apa Indonesia tanpa sepakbola, kalau PSSI yang merupakan organisasi sepakbola dibekukan,” terang Bunda Herny, Aremanita Korwil Ngantang. Sebagai pecinta sepakbola, Bunda Herny mengatakan bahwa tidak seharusnya Menpora membekukan PSSI. Karena dengan pembekuan itu, maka nantinya PSSI juga terancam akan menerima sanksi dari FIFA, selaku otoritas

sepakbola tertinggi. “Apa mau Indonesia bernasib seperti negara-negara lain, seperti Arab Saudi atau Brunai Darussalam. Karena adanya ikut campur tangan pihak ketika, Brunai Darussalam mendapat sanksi dari FIFA,” ujarnya. Ia menambahkan, apakah Menpora Imam Nahrawi ingin, mengerti, tidak mengerti atau memang sengaja melanggar peraturan yang dibuat oleh FIFA selaku otoritas tertinggi sepakbola. Sebab PSSI adalah berada di bawah AFC dan FIFA. “Seharusnya dilakukan evaluasi terlebih dahulu. Sekarang sepakbola sudah berjalan dengan baik, dan membanggakan bangsa kok malah dibekukan. Seharunys Menpora mengerti tentang tupoksinya masing-masing, jangan asal mengambil keputusan,” tuturnya.

Dikatakannya, dulu Aremania memang pernah tidak dengan PSSI, ketika tim Arema terus disoroti. Tetapi, dengan dibekukannya PSSI dianggap Menpora sangat keterlaluan. Jangan hanya merasa mempunyai kekuasaan, dan bisa mengambil keputusan seenaknya, tanpa melihat dampaknya. Dengan keputusan yang diambil oleh Menpora tersebut, seluruh supporter sepakbola di Indonesia, yakin tidak akan terima. Supporter akan bersatu dan berjuang, supaya PSSI sebagai organisasi sepakbola tetap berjalan. “Kami sebagai Aremania dan Aremanita hanya berharap kepada Ketua Umum PSSI yang baru terpilih bisa memperjuangkan. Apapun yang terjadi PSSI harus tetap ada dan sepakbola harus tetap berjalan,” paparnya.(agp/jon)

Guest gesang/malang post

DUKUNGAN: Aremania tetap akan memberikan dukungan kepada tim Singo Edan.

Asah Dua Liberia

Pemain Nganggur MALANG – Carut marut sepakbola Indonesia tidak mereda paska KLB PSSI. Ungkapan hati para pemain Arema Cronus yang kini gelisah dengan situasi politik bola nasional sekarang pun menyeruak. Paska pembekuan dan rencana pengambilalihan PSSI oleh Menpora Imam Nahrawi, para penggawa Singo Edan kini makin putus asa dan sinis. Gelandang Arema, I Gede Sukadana menuliskan ungkapan keprihatinan terhadap nasib pesepakbola yang menggantungkan hidupnya dari kompetisi. “Lho kan, pengangguran wes,” ungkap Sukadana, dalam status BlackBerry Messenger-nya siang kemarin. Para pemain galau karena ketidakpastian kompetisi. Apalagi, Menpora tidak mengakui PSSI, beserta seluruh kegiatan yang ada di bawah federasi, termasuk kompetisi ISL QNB League. Imam Nahrawi, politisi PKB bersiap menggeser seluruh pengurus PSSI. Kabarnya, Menpora juga menyegel kantor PSSI di SUGBK, dan membikin tim transisi pengganti pengurus sekarang untuk menempati kantor tersebut. Pemain Arema sekarang tidak tahu lagi harus bagaimana untuk menanti kepastian sepakbola Indonesia. Kiper Arema, I Made “Kadek” Wardana bahkan sudah merasa putus asa. “Mungkin saya akan pulang naik vespa ke Bali. Kalau kompetisi diambil alih, terus sanksi FIFA turun, tambah susah dong pemain bola,” ujarnya penuh prihatin dan miris. Bukan hanya pemain saja yang berteriak-teriak dengan situasi sepakbola yang tidak jelas seperti sekarang. Istri serta keluarga yang menggantungkan hidup pada profesi pesepakbola, ikut dipusingkan dengan kondisi bola Indonesia. Eva Gonzales, menyebut situasi ini sebagai upaya mematikan keluarga, istri dan anak pemain bola. “Bukan pemain bola saja yang sekarang dimatikan. Keluarga, istri dan anak pemain bola mau makan apa? Terutama kalau kompetisi tidak jelas, dan sanksi FIFA turun. Pejabat terhormat di atas sana, apa tidak punya hati?,” kata Eva, saat dihubungi sore kemarin.(fin/jon)

MALANG – Dua pemain asing Arema Cronus asal Liberia, masih belum mendapatkan tempat di hati pelatih. Penampilan Sengbah Kennedy dan Yao Ruddy, masih jauh dari harapan pelatih. Dua mantan pemain Persiwa Wamena ini, harus menunjukkan skill serta kualitasnya sebagai pemain asing top, untuk bisa mendapat kepercayaan. Dari beberapa kali latihan, Sengbah Kennedy dan Yao Ruddy belum bisa menunjukkan kualitas terbaiknya. Keduanya masih terlihat angin-anginan dan kalah bersaing dengan lokal. Wajar, jika setiap kali latihan game, pelatih sering kecewa dengan penampilan mereka. Padahal, Sengbah serta Ruddy, digadanggadang bisa menjadi pemain asing top dan berkualitas. Keberadaannya di Singo Edan, bisa menjadikan pemain yang ditakuti oleh tim lawan. Namun sebaliknya, keduanya justru belum bisa memberikan kontribusi lebih kepada tim Arema. Karenanya, untuk meningkatkan skill serta kualitas keduanya, pelatih Arema Cronus terus memberikan materi khusus kepada mereka. Penundaan kompetisi menjadikan kesempatan tim pelatih, untuk mengasah dua pemain asing tersebut. Harapannya, saat kompetisi kembali bergulir, tenaga keduanya bisa diandalkan. “Saya selalu minta kepada dua pemain Liberia tersebut, untuk terus meningkatkan skill dan kualitasnya saat latihan. Jangan merasa sudah cukup, dengan menjadi pemain Arema. Karena pemain Arema butuh kerja keras dan skill yang bagus. Oleh sebab itu, dengan waktu penundaan ini kami manfaatkan untuk terus mengasah kemampuan dua Liberia tersebut,” jelas pelatih Arema Cronus, Suharno. Pelatih asal Klaten ini menambahkan, seluruh pemain Arema Cronus masih memerlukan pemantapan tehnik dan taktik. Termasuk dua pemain asing Liberia tersebut. Semua kekurangan dari hasil evaluasi pada dua pertandingan di kompetisi Qatar Nasional Bank 2015 beberapa waktu lalu, melawan Persija Jakarta dan Barito Putera, harus segera dibenahi. “Karena menjelang kompetisi bergulir lagi, tidak ada waktu lagi untuk mengoreksi pemain. Sebab semua pemain masih perlu pemantapan serta peningkatan skillnya. Sehingga ketika nanti sudah kembali mengikuti kompetisi, pemain sudah siap dan ada kemajuan dari dua pertandingan sebelumnya,” terangnya.(agp/jon) Guest gesang/malang post

BELUM MAKSIMAL: Salah satu pemain Arema asal Liberia Sengbah Kennedy yang masih belum maksimal.

Target 64 Tim, Setengah Kompetisi Sambungan dari Halaman 13

“Ya sesuai konsep awal, Malang Post dan W-Enterprise akan membuat event kompetisi yang lebih besar, karena kemarin teman-teman pencinta futsal banyak yang tidak kebagian slot dengan jumlah peserta yang kita batasi 32 tim, sekarang kuota kita tambah 2 kali lipat,” ungkap Awe, ketua panitia. “Target kita kali ini 64 tim peserta, pendaftaran kita tutup hingga tiga hari sebelum kick off atau sehari sebelum technical meeting, tapi kita juga bisa sewaktu-waktu menutup pendaftaran jika kuota 64 tim sudah terpenuhi, karena memang banyak peminatnya,” lanjut owner W-Enterprise ini. Seperti pada kompetisi sebelumnya, hanya selang beberapa hari sejak pendaftaran dibuka, target 32 tim sudah terpenuhi. Padahal saat itu kick off masih sekitar tujuh hari lagi. Sehingga bagi tim yang sudah siap berkompetisi, bisa langsung mendaftar tanpa harus menunggu jelang bergulirnya kompetisi dengan total hadiah jutaan rupiah ini. “Kita belum mengumumkan pendaftaran, sudah ada beberapa tim peserta yang sudah siap mendaftar, sebagian memang dari peserta kompetisi sebelumnya yang menyatakan puas

Derby Sejarah Sambungan dari Halaman 13

dengan kepanitiaan kompetisi yang digarap secara professional, sehingga setiap pertandingan berkualitas,” yakin Awe. Sementara untuk sistem pertandingan, meski jumlah peserta cukup besar, Malang PostTalok Futsal Cup tetap digelar dengan system setengah kompetisi. Tidak seperti turnamen futsal pada umumnya dengan system gugur, kompetisi ini lebih memberi kesempatan tim peserta mengumpulkan poin. “Begitu tingginya animo futsal di Malang Raya tak ingin kita sia-siakan, untuk itu kompetisi futsal hasil kerjasama Malang Post dan W-Enterprise ini kembali digelar dengan system setengah kompetisi, bukan system gugur agar tim peserta benar-benar bisa merasakan atmosfir kompetisi,” jelas Buari, Manajer Pemasaran Malang Post. “Bagi tim futsal se Malang Raya yang selama ini hanya latihan rutin, kompetisi ini jadi kesempatan unjuk kemampuan. Pendaftaran bisa di kantor Malang Post di depan stasiun kota baru, di Talok Futsal, baratnya stadion Kahuripan Talok dan di Warkop K.40 di ruko bawahnya scoring board stadion Kanjuruhan,” pungkasnya. (sir/jon)

Sementara itu, Sulley Muntari dan Mattia destro kondisinya masih meragukan. Sementara itu Xherdan Shaqiri antusias menatap derby della Madonnina pertamanya bersama Inter Milan. Dia memperkirakan sebuah laga fantastis dengan atmosfer spesial. Secara keseluruhan, ini merupakan pertemuan ke-283 kedua tim sepanjang sejarah. Inter memegang 99 kemenangan sementara rival sekotanya punya 110 kemenangan. Shaqiri tak sabar merasakan pengalaman laga panas ini. Ini bakal jadi kes-

empatan pertamanya sejak bergabung dengan Nerazzurri di bursa transfer Januari lalu. “Ada atmosfer besar, spesial, dan positif. Rasa tegang meningkat, juga ada atmosfer spesial di kota,” kata Shaqiri dikutip soccerway. “Kami tahu ini adalah sebuah pertandingan penting dan kami punya hasrat besar untuk menang. Stadion akan penuh dan ini bakal jadi pertama kalinya untuk saya,” katanya. “Saya memperkirakan sebuah malam yang fantastis, kami ingin memberikan

kepuasan kepada penggemar kami dengan mengalahkan Milan. Kami harus memasuki lapagan dengan motivasi yang tepat, dengan rasa hormat, dan menyuntikkan rasa takut kepada lawan,” tambahnya. Posisi kedua tim di papan klasemen bakal menambah panas atmosfer di laga ini. Inter dan Milan sedang saling tempel, Inter di posisi 10 sementara Milan satu tangga lebih baik. Anak asuh Roberto Mancini mengoleksi nilai 41 dari 30 laga, hanya tertinggal satu angka dari Rossoneri.(bl/hsw/dtc/jon)

Komisi X Kembali Panggil Menpora Sambungan dari Halaman 13

“Jika memang diperlukan, maka saya akan mengusulkan kepada temanteman komisi X untuk bikin Pansus demi mendalami kasus pembekuan ini,” tandas Dewa. Sementara itu, Ketua PSSI terpilih La Nyalla Mattaliti menyebut bahwa pembekuan tidak pernah membuat PSSI gelisah. “Alhamdulilah pembekuan tidak pernah jadi satu bahasan penting. Kita

tidak pernah merasa susah dan gelisah. Saya anggap bapak Menpora belum mengerti. Saya akan hadapi belian untuk menjelaskan situasi ini,” kata La Nyalla, saat diwawancarai kemarin. Selain itu, Nyalla juga menolak campur tangan Menpora terhadap PT Liga Indonesia, yang berdiri di bawah kewenangan PSSI. Wacana pengambilalihan liga oleh KONIKOI juga ditolak mentah-mentah oleh

Nyalla. Menurutnya, Menpora terlihat terlalu ngotot untuk ambil alih sepakbola Indonesia. “Setahu saya, pembekuan organisasi tidak boleh oleh Menpora. Kita akan bicara dengan beliau. Kompetisi bukan kewenangan Pak Menpora, tapi kewenangan PSSI. Tapi, kalau sampai ngotot terus, sebenarnya ada apa dengan Menpora,” tutup Nyalla.(fin/jon) REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


MINGGU, 19 APRIL 2015

15

liga indonesia

Pemain Indonesia Bawa Tim Juara Tiongkok JAKARTA - Tak percuma Bambang Bayu Saptaji merantau jauh untuk memperkuat klub futsal Tiongkok, Dalian Yuan Dinasty. Pasalnya, prestasi membanggakan berhasil ditorehkannya dengan membawa Dalian Yuan menjadi juara Liga Futsal Tiongkok 2014/15., yang merupakan kompetisi kasta tertinggi futsal profesional di Tiongkok Itu setelah, pada laga terakhir Dalian Yuan berhasil menaklukkan juara bertahan Shenzhen Nanling, skor 4-2, hari ini. Bayu pun menceritakan mengenai situasi pertandingan yang terjadi di laga tersebut. “Tadi kami sempat mengalami kesulitan di babak pertama. Pada laga ini kami harus menang, kalau kalah atau seri, kami gagal juara. Alhamdulillah kami bisa unggul 2-0 di babak pertama,” tulis Bayu. Lebih lanjut, Bayu memaparkan di babak kedua Dalian Yuan berhasil mengambil alih permainan hingga akhirnya mampu unggul 4-0, sebelum akhirnya diperkecil menjadi 4-2. Ketika ditanyakan rencana selanjutnya yang akan diambil, Bayu mengungkapkan akan kembali ke Indonesia untuk memperkuat klub sebelumnya Libido FC di ajang Futsal Super League 2015. “Iya setelah ini perkuat Libido. Kalau saya diperpanjang oleh Dalian Yuan, kemungkinan saya balik lagi ke sini (Tiongkok), Oktober. Karena liga di sini mulai lagi Desember,” bebernya. Dengan demikian, Bayu merupakan pemain futsal Indonesia pertama yang berhasil mengecap juara di kompetisi futsal profesional luar negeri. (goa/feb)

net

TERANCAM: Tim Persipura saat melakoni pertandingan AFC Cup. Tim ini terancam dicoret dari kompetisi ketika PSSI dibekukan.

PSSI Dibekukan, Persipura Terancam Surabaya - Persipura Jayapura menanggapi negatif keputusan Menpora yang membekukan PSSI. ‘Tim Mutiara Hitam’ menyayangkan keputusan tersebut dapat mengancam keikusertaaan mereka di Piala AFC tahun ini. Menpora melalui surat keputusannya per tanggal 17 April 2015 yang ditembuskan ke beberapa kementrian, POLRI, termasuk Presiden dan wakil presiden RI, memutuskan untuk membekukan PSSI dari segala

aktivitas sepakbola. Lalu Menpora menyerahkan kepada KONI dan KOI untuk mengurus timnas serta kompetisi, sekaligus segera akan membentuk Tim Transisi demi membentuk kepengurusan baru PSSI yang bersih dan kompeten. Keputusan Menpora ini mendapat reaksi negatif tentunya dari PSSI termasuk ketum terpilih, La Nyalla Mattalitti, yang menegaskan akan tetap jalan meski organisasinya saat ini dibekukan oleh pemerintah.

Senada dengan La Nyalla, Persipura melalu sekretaris umumnya, Rocky Bebena, juga mempertanyakan keputusan Menpora yang dinilainya dapat merugikan timnya. Sebab Boaz Solossa dkk. saat ini tengah berlaga di Piala AFC dan bila ada sanksi FIFA maka mereka akan dicoret dari kompetisi tersebut. “Kami Persipura pantang untuk keluar dari aturan. Kami pernah mengalami hal ini, dan kalau itu terulang memang siapa yang mau tanggung jawab?,”

ujar Rocky kepada wartawan di Hotel JW Marriott, Surabaya, Sabtu (18/4) siang WIB. “Persipura ini sudah berjuang di AFC, sudah tinggal sisa dua pertandingan di grup, kami pun sudah keluar biaya. Kalau nanti kita sampai kena banned (sanksi FIFA), lalu nasib kami bagaimana?” lanjutnya. “ Ya n g p e n t i n g k e t u a u m u m terpilih harus segera action untuk menyelamatkan kompetisi. Paling lambat Senin,” tutupnya. (dtc/feb)

Gresik United Tidak Menyangka GRESIK - Manajer Gresik United, Bagoes Cahyo Yuwono mengaku terkejut dengan keputusan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi yang mengeluarkan surat pembekuan terhadap organisasi PSSI. Bagoes sempat menyangka Menpora sudah berdamai dengan PSSI. Sinyal damai mencuat setelah Menpora mengutarakan kabar bahwa ia hadir ke Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI. Namun rencana ini batal seiring urungnya kedatangan Wakil Presiden Jusuf Kalla. “Kita belum bisa ambil kesimpulan. Jelas shock lah. Sudah semangat Kongres, tiba-tiba ada surat itu. Saya kaget. Karena sebelumnya Menpora mau datang. Saya kira antara Menpora dan PSSI sudah rujuk karena Menpora mau datang,” ucap Bagoes, Sabtu (18/4) siang. Bagoes berharap Menpora dan PSSI rujuk dan menghentikan perseteruannya. “Saya minta PSSI dan Menpora bisa bergandengan tangan. Harusnya duduk bareng untuk menyelesaikan masalah ini,” pungkas Bagoes. (bol/feb)

net

SEMANGAT: Pemain-pemain Gresik United nampak semangat saat menjalani latihan.

net

SIKAP: Menpora, Imam Nahrawi saat memberikan keterangan pers.

Gusti Randa Kecam Sikap Menpora JAKARTA - Perwakilan Asosiasi Provinsi (Asprov) DKI Jakarta, Gusti Randa, mengecam keras keputusan Kementrian Pemuda dan olahraga yang menjatuhkan sanksi pembekuan untuk PSSI. Seperti yang diketahui, sanksi tersebut dijatuhkan bersamaan dengan Kongres Luar Biasa 2015 yang memunculkan La Nyalla Mattalitti sebagai ketua umum PSSI untuk periode 2015-2019. Gusti Randa menilai keputusan Menpora tersebut sangat disesalkan karena bisa mematikan sepakbola di Indonesia. “Kalau kita mengikuti cara Menpora, maka otomatis saja, di PON tidak ada cabang sepakbola,” ujarnya. “Kalau mereka mau ambil alih timnas atau kegiatan sepakbola, memangnya yang anggota FIFA siapa? Atau mereka mau berubah dari Menpora ke PSSI? Atau mau kami tukeran PSSI jadi Menpora, silakan saja.” (goa/feb)

net

SEPI: Kantor PSSI di komplek Gelora Bung Karno Jakarta nampak sepi

Dikabarkan Disegel, PSSI Sepi JAKARTA - Dugaan bahwa kantor PSSI di Senayan, Jakarta, bakal disegel pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) belum terbukti. Pasalnya, situasi di sekitar kantor tampak sepi, Sabtu (18/4) siang. Tidak satu pun terlihat penjaga atau pekerja di rumah besar organisasi olahraga tertua di Indonesia tersebut. Hanya saja, baru nampak pekerja dari dua media televisi yang siaga menunggu adanya peristiwa menarik untuk segera dilaporkan ke publik. Sebelumnya, Kemenpora mengambil kebijakan dengan membekukan PSSI. Alhasil, Kemenpora memutuskan me-

nyerahkan urusan tim nasional dan kompetisi kepada KONI dan KOI. Hal tersebut, tertuang dalam surat sanksi Menpora kepada PSSI, dengan tidak mengakui semua aktivitas PSSI termasuk hasil Kongres Luar Biasa yang sedang mereka gelar di Surabaya. “Saya justru belum mengetahui apa-apa. Belum ada koordinasi dari pihak Kemenpora, Sesneg ataupun PSSI,” terang Direktur Pusat Pengelolaan Kompleks GBK, Raja Parlindungan Pane. “Terkait pembekuan, memang menjadi wilayah persoalan antara Kemenpora dan PSSI. Namun soal rencana

penyegelan bangunan (kantor), itu wilayah kita. Namun sejauh ini, belum ada komunikasi apapun. Saya harap, semua bisa dibicarakan dan jangan terburu-buru. Bahkan, saya siap untuk memediasinya,” tuturnya. Sementara itu, Sekretaris Jenderal Badan Olahraga Profesional Indonesia (Sekjen BOPI), Heru Nugroho, ikut angkat bicara. Dikatakan Heru, pihaknya ataupun Kemenpora tidak terburuburu dalam mengambil langkah untuk menyegel kantor PSSI, Sabtu (18/4). Terlebih, di saat PSSI tengah melaksanakan Kongres Luar Biasa (KLB) di Surabaya, Jawa Timur. (bol/feb)

Umuh Muchtar (kiri)

Umuh Pertanyakan Nasib Persib di AFC Cup BANDUNG - Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar mengaku kaget mendengar kabar bahwa PSSI dijatuhi sanksi berupa pembekuan organisasi oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga. Seperti yang diketahui, sanksi tersebut bisa berakibat fatal terhadap sepakbola Indonesia dengan ancaman sanksi dari FIFA. Persib dan Persipura Jayapura terancam terdiskualifikasi dari Piala AFC apabila federasi sepakbola tertinggi dunia itu benar-benar menjatuhkan sanksi. Namun, meski demikian, Umuh masih belum ingin memberi komentar lebih lanjut. “Wah saya masih kaget, kalau ada keputusan seperti itu untuk apa kongres ini. Untuk saat ini saya belum mau komentar dulu lah.” Senada dengan presiden Persija Jakarta, Ferry Paulus, yang memilih bungkam atas keputusan Menpora tersebut.”Saya mau no comment dulu sekarang,” ujarnya singkat. (goa/feb)

La Nyalla: Menpora Tak Mendapat Masukan yang Benar Surabaya - Ketua Umum PSSI terpilih, La Nyalla Matalitti, menilai Menpora Imam Nahrawi mendapat masukan yang tidak benar dengan keputusannya membekukan PSSI. Maka itu dia akan segera menemui Imam awal pekan depan. Hari ini beredar surat Menpora yang menyatakan bahwa mereka tidak lagi mengakui segala aktivitas PSSI. Wewenang atas tim nasional dan kompetisi untuk sementara diserahkan kepada KONI dan KOI. Tak lama setelah keputusan itu keluar, La Nyalla yang terpilih untuk menjabat ketum PSSI periode 2015 hingga 2019, langsung mengeluarkan pernyataan resistensi atas keputusan Menpora tersebut. Disebutnya PSSI berinduk kepada FIFA bukan kepada Menpora/Pemerintah. Selain itu

La Nyalla juga menilai Imam sudah mendapat “bisikan” yang tak tepat dari orang-orang di sampingnya, sehingga dia pun ingin bertemu Imam untuk meluruskan konflik ini. “Menpora ini cuma tidak mengerti, saya akan menghadap. Menjelaskan yang sebenarnya, karena beliau ini kasihan karena cuma mendapatkan masukan dari sisi sebelah saja. Tidak pernah mendapatkan masukan yang benar,” ujar La Nyalla kepada pewarta yang hadir di Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, Hotel JW Marriott Surabaya, Sabtu (18/4) siang WIB. “Saya akan menghadap Menpora semua akan saya sampaikan, solusinya bagaimana. Jangan main bekukan. Kalau sudah saya sampaikan PSSI masih dibekukan saya akan mengambil langkah hukum,” sambungnya.

Lebih lanjut La Nyalla beserta Komite Eksekutif (EXCO) yang baru nantinya akan segera mengadakan rapat menanggapi keputusan Menpora ini. Selain itu, pria asal Makassar itu juga memerintahkan Liga Indonesia agar tetap bergulir, meski dalam surat keputusan Menpora disebut kompetisi serta timnas akan diambil alih KONI dan KOI. “Kami akan berjuang terus, PSSI ini selalu diganggu. Tapi tidak apa-apa, kami akan semakin dewasa. Nanti malam saya akan bikin rapat exco, saya akan sikapi apa keputusan Menpora nanti,” paparnya. “Soal ISL tergantung rapat exco nanti. Yang jelas ISL ditunda sampai tanggal 25 April. Kalau keputusan Exco on tanggal 25, ya mulai lagi tanggal 25. Tidak ada yang bisa melarang ISL,” tandas La Nyalla. (dtc/feb)

KONGGRES: La Nyalla Matalitti di sela-sela KLB PSSI di Surabaya REDAKTUR: jonsc, LAYOUTER: dj amiel


16

minggu, 19 APRIL 2015

Manchester city vs

west ham

Menunggu Kebangkitan

david Silva

The Citizens

Manchester City

HARAPAN Manchester City mempertahankan gelar Barclays Premier League menipis. Hasil kekalahan 4-2 di Theater of Dream Minggu lalu meninggalkan mereka di tempat keempat, terpaut 12 poin di belakang pimpinan liga sementara The Blues. Kini hanya enam laga tersisa. Sedangkan tim tamu berada diposisi 9 dengan koleksi 43 poin dari 32 laga hasil 11 kali menang 10 kali seri dan 11 kali kalah. Musim lalu pada tahap ini, Man City memiliki 70 poin. Sembilan poin lebih sedikit dari yang dimiliki sekarang. Masih di musim lalu dari 32 laga yang dijalani mereka telah mencetak 86 gol. Namun saat ini hanya memiliki 65 gol. Ini jadi tekanan untuk manajer Manuel Pellegrini setelah mengalami enam kekalahan dalam delapan pertandingan di semua kompetisi. Enam dari laga yang dilakoni di Liga

Premier menghasilkan hanya dua kali menang. Sedangkan empat kali kalah dan secara efektif mengakhiri harapan mereka memenangkan liga. Sementara itu, The Hammers hanya menang sekali dalam 10 pertandingan liga. Meski mempunyai bentuk awal musim yang baik, mereka masih bisa finish di bagian atas tabel liga. Ketika tim bertemu pada bulan Oktober di Upton Park, The Hammers mencuri kemenangan 2-1 berkat Diafro Sakho, gol ketujuhnya dalam permainan ketujuh. Sakho sekarang memiliki 12 gol di musim pertamanya. Berarti dia sudah menjadi pencetak gol terbanyak West Ham selama tiga musim dengan enam pertandingan tersisa. Sakho yang hilang setelah menderita cedera paha dalam imbang dengan Stoke. Striker lain, Andy Carroll juga keluar. City, Wilfried Bony, yang absen pada pertandingan di Palace karena

4 2 3 1 GK

GK

Hart

Adrian

liga primer inggris

CB

CB

LB

RB

CB

CB

LB

Demichelis

Mangala

Kolarov

Jenkinson

Tomkins

Reid

Cresswell

CMF

Fernandinho

Toure

DMF

20.00 WIB Ettihad stadium

CMF

32 12 7 13 36-40 43 32 11 9 12 42-43 42

12 Everton 13 Newcastle

32 9 11 12 40-43

38

32 9 8 15 33-51

35

14 WBA FC

32 8 9 15 30-46 33

15 Aston Villa FC

33 8 8 17 24-45

16 Sunderland

32 5 14 13 25-48 29

CF

17 Hull City

32 6 10 16 29-45 28

Carroll

18 QPR FC

33 7 5 21 38-59 26

19 Burnley

32 5 11 16 26-50 26

20 Leicester

31 6 7 18 32-51 25

Noble

Sakho

Manchester City

West Ham United

32 17 6 9 47-36 57

11 Crystal Palace

DMF

Song

CF

Coach: Manuel Pellegrini

32 18 7 7 65 -34 61

5 Liverpool FC

32 11 10 11 42-40 43

AMF

Aguero

32 19 8 5 59-30 65

4 M. City FC

Nilai

10 Stoke City

Nasri

CMF

3 MU FC

SG

32 13 8 11 38-40 47

Nolan Lampard

31 22 7 2 64-26 73 32 20 6 6 63-32 66

9 West Ham

Kouyate

CMF

M M S K

1 Chelsea FC 2 Arsenal FC

8 Swansea

CMF

CMF

No Team

6 Southampton FC 32 17 5 10 44-22 56 7 Tottenham 32 16 6 10 50-46 54

RB

Silva

West Ham United

4 3 1 2

Zabaleta

CMF

A. caroll

cede r a pergelangan kaki, sementara ada keraguan atas kapten Vincent Kompany yang juga bermasalah dengan pergelangan kaki. Cheikhou Kouyate mengakui bahwa kemenangan melawan Manchester City di Premier League, Minggu akan sulit untuk West Ham United. Gelandang West Ham Cheikhou Kouyate telah mengatakan kepada situs resmi klub bahwa pihaknya tidak bisa berpuas diri melawan Manchester City pada akhir pekan. Sementara itu, City telah kehilangan dua pertandingan liga terakhir mereka dan hampir keluar dari persaingan perebutan gelar. (akt/van)

Coach: Sam Allardyce

32

foto - foto net

formula 1

NBA

Vettel Salahkan Rem

Tanpa Miami Heat

Vettel

TOKO MP

Jual Beli Barang & Jasa

SAKHIR - Punggawa Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, gagal menjadi yang tercepat pada free practice (FP) atau latihan bebas pertama dan kedua di grand prix (GP) Bahrain, Sabtu (18/4) dini hari. Vettel menilai kegagalan tersebut disebabkan oleh masalah rem mobilnya. Meski masih menjalani latihan bebas pertama dan kedua, Vettel tidak bisa menutupi rasa kecewa karena hanya mampu finis di posisi dua dan empat. Seharusnya, ia bisa mendapat hasil yang lebih baik lagi andai tidak mengalami masalah yang mengganggu performanya. “Saya keluar dari garasi dengan suatu masalah. Saya menabrak Sergio Perez saat di tikungan (latihan bebas kedua). Akibatnya, saya tidak mampu mengerem dengan sempurna,”

(Untuk menjual atau mencari barang & jasa di Toko MP, silahkan mengisi kupon asli yang dimuat di koran dengan singkat dan padat, kirim ke kantor Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9, Malang. GRATIS!!!)

ungkap mantan pembalap Red Bull ini. Vettel tidak menyangka akan terjadi insiden dengan Perez. Ia bersyukur kecelakaan tersebut tidak parah, sehingga keduanya masih dapat terus bertarung dan melanjutkan balapan sampai tuntas. “Tentu saja saya ingin minta maaf. Saya benar-benar tidak mampu melakukan apa pun pada saat itu (menabrak Perez). Saya sempat melihat Sergio untuk meminta maaf, tapi dia masih duduk di dalam mobilnya,” urai driver 27 tahun itu. Tidak ingin gagal pada babak kualifikasi dan balapan resmi, beberapa perbaikan pada performa mobil sudah direncanakan. Vettel bertekad kembali menginjak podium utama pada lomba nanti. (oke/van)

Toko MP adalah pusat jual beli segala jenis barang & jasa, khususnya di Malang Raya. Toko MP merupakan media untuk menjual atau mencari barang baru dan ­barang bekas berkualitas seperti produk handphone, komputer/laptop, fashion, mobil bekas, motor, peralatan rumah tangga, property dan lain-lain. Silahkan berkomunikasi, bertemu dan bertransaksi langsung dengan pelanggan Toko MP. Perihal barang & jasa yang diperjual belikan, Toko MP tidak menerima tanya-jawab dan tidak menerima komplain. Hati-hati terhadap segala jenis penipuan!!!.

• mp jual •

• mp jual •

• mp jual •

MP-Jual : Rumah Kost kampus ub luas 370 tp perantara shm 085104650811

MP JUAL: Tanah siap bangun lokasi di jedong-wagir strategis pinggir jalan raya persis, luas 210 m2 harga Rp.850rb/m2, cocok untuk investasi/ bangun ruko. Hub: 085105167167 / 0341 839 5001

Mp Jual : Zebra ‘93 n kota pajak panjang siap pake 08813314246

• mp jual • Mp jual : Tempat ush,rombong,brg dagangan sdh jln & laku di sklhan kota 9 jt nego hub 082131499455 tdk sms

MP JUAL : Jasa dana jaminkan BPKB Happy, Mocin 2 tak dan lain lain thun 95, mobil 85 ke atas hub : 085785299099 irawan

MP JUAL: AIR ASMA BUAT PENYEMBUHAN SEGALA MACAM PENYAKIT BAIK MEDIS MAUPUN NON MEDIS HUB 081271885731

MP JUAL : Jasa Sablon Keramik, payung, mangkuk, gelas anti gores tinta jerman bulpoint dan lain-lain hub 087701633239 Malang

MP JUAL : Bienirit penghemat bbm motor dan mobil hingga 30% murah dan pas umtuk hemat bensin & uang. minat hub :+6287712960933

MP JUAL : Anda Butuh dana?? Jaminkan BPKB HAPPY, Mocin, 2 Tak dan lain-lain. Motor Tahun 95, Mobil Tahun 85 ke atas, Hub: Irawan (085785299099).

MP Jual : Kijang stesn long 83 hijau metalik ori utuh antik pjk hidup VR 5 ban bgus 28jt ng bs TT motor +6282330060026

MP Jual : Jasa Pijat Sehat Hub: 085608163860 MP Jual : Fingerprint, faceprint & cctv, harga mulai sejutaan untuk fingerprint dan harga 2jutaan untuk cctv 4chanel (kamera), hubungi Vicky, pin BB: 7FBB97FF MP Jual : Orysoap sabun extract beras jepang+ susu kambing etawa. Reseller welcome, hub 081331881283 MP JUAL : Yamaha MIO CW th 2007 akhir wrna hitam N kota hub 03417310730 / 081805180514

MP Jual : Rmh proses bangun + bahan Lt 72 pinggir jln dkt perum SPI masjid SHM sumur lstrik cck ush 225jt ng +6282330060026

MP-Jual : Tanah PJKA 2100m2 dan pohon jati 70 pohon, 5th. Hub Rahman 081233086801/087859464434 MP-Jual : Tanah di Desa Karangan Karangploso Malang 300m2, 400 m2 dan 700m2. harga 700rb/m2 (7km dari batu). Hub Rahman 081233086801/087859464434

MP JUAL: 2 unit rumah cepat lt.243 m2 hg 600jt/nego lokasi Jl. Selorejo Mlg hub: 0341 7805655 - 088803380371

MP-Jual : Tanah 300m di Puskopad tasikmadu lowokwaru 500rb/m2. Hub Rahman 081233086801/087859464434

MP JUAL : Rumah siap huni, shgb, lt:84, lB:30, 2 kmar tdr, 1 kmr mandi, r.tamu, carpot, pdam, cat baru, di perumahan griya niew sighasari, Rp.190jt bu minat hub.085748417256

MP JUAL: Rumah pusat kota pusat bisnis IMB Sertifikat hub 081234563228 sarangan atas malang MP JUAL: Rumah T 53/61, Perum Permata Regency 2. Karangploso, Minat hub: 081333102295 MP JUAL: Aneka kayu bertuah (Kokka Stigi, Dewandaru, Galih Kelor, Galih Asam, Dll ) hub: Rhestu Brajaningrat, (0341)473712, Jl Cisadane 18 Malang MP JUAL: Sewa dan jual skafolding ready stok, barang bagus siap pakai, pipa tebal siap kirim malang dan sekitarnya hub: 465239/087855771440

MP JUAL : Dicari Karyawan Laki-laki usia 18 -22 thn. minim SMP bisa Spd Mtr, Hub: (0341)610 2818 - 0819.4519.3444 Mp Jual : Agen es Drop / es tempo dulu area blimbing-dinoyo 082330697789 Donny Mp Jual : Sepeda motor astrea star th 89 n kota surat BPKB saja, stnk hilang brang bagus 2 jt nego hub. 085105167167 Mp Jual : Terima Servis Sofa, Rehab Baru, Hub Darsono 081615879664, Sukoanyar, Jaten, Wajak

GENAP sudah peserta Playoffs NBA 2015. Delapan tim terbaik dari wilayah barat dan 8 terbaik dari timur siap berjibaku mulai Minggu (19/4) pagi WIB, hari ini. Juara bertahan San Antonio Spurs yang dibabak reguler musim ini hanya menempati peringkat keenam di Western Conference, harus berhadapan dengan peringkat ketiga wilayah LA Clippers. Ironisnya, finalis musim lalu Miami Heat gagal lolos ke playoffs karena harus puas menempati posisi ke-10 di Wilayah Timur. Sementara Cleveland Cavaliers yang notabene-nya menjadi pelabuhan baru buat mantan su-

MP JUAL : DAGING BEBEK, KAMI HADIR DAN SIAP MELAYANI PESANAN ANDA, BEBEK MENTAH/EKOR+REMPELO ATI & BEBEK SIAP GORENG/EKOR+REMPELO ATI, LAYANAN KIRIM HUB. 085234371608 MP Jual : JUICE dan KETAN DURIAN asli segarnya , di Depan Tk Sslsabiila- Tebo Utara- Bandulan- MLG +628164290513

perstar Heat, LeBron James, sudah lama memastikan tiket playoffs. James cs yang menempati peringkat kedua Eastern Conference, bakal berhadapan dengan peringkat ketujuh, Boston Celtics. Tim langganan playoffs sekelas LA Lakers juga sudah lama memastikan kandas. Di klasemen terakhir babak reguler, Lakers menempati peringkat 14 dari 15 tim dengan 21 kali menang dan 61 kali kalah. Babak pertama Playoffs NBA 2015 masih menggunakan format best of seven. Tim yang posisinya lebih baik di babak reguler punya keuntungan menggelar lebih banyak partai home. (jpnn/van)

Kupon Toko MP Nama Alamat Telpon Jual Cari

: : : :

................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... : ................................................................... ...................................................................

• mp jual •

• mp BELI •

Mp Jual : Tanah kavling di jual LT 200 ( 10 x 20 ), Shm. lingkungan nyaman jl paving bisa 2 mobil lokasi kapi mantasta sawojajar 2 Hrg nego. Hub 081 555 621 537

Mp CaRI : penjual eskrim komisi 1000/cup max 35th syrat spd motor 085704650811

MP Jual : Busana mdl terbaru dr Jakarta di Tk SAlSABIILA-Jl. Tebo Utara 5-Bandulan-Mlg. Harga Murah +628164290513

Mp CaRI : admin online syarat bisa menulis dan akan di ajari punya kendaraan sendiri. minat hub 087701633239 Mp CaRI : Terima jasa proses batu akik sampai jadi ukuran menyesuaikan 35rb perbiji hub:085604635534

MP jual : Tnh kavling Lt 85, SHM IMB. cluster nyaman strategis. lokasi Jl besi Sulfat harga 3,5 jt permeter nego.. hub 081555621537

Mp CaRI : Sales Motoris untuk produk snack jipang 082330697789 Donny

MP JUAL : Daster,babby doll, gamis, baju anak ecer maupun grosir pasar kebalen segala ukuran hub: 087701633239 safii.

Mp CaRI : PRT tdr dlm, usia +/-50th, sht jsmni/ rhni, ju2r, brsdia bkrj dgn baik, d tmptkn d Mlg-yg brminat hubgi 089614973289

MP Jual : Jasa guru privat mengaji dan PAI jasa translate indo - b ing/ b ing - indo Rp 5000 / lbr, les privat mulai TK-SD- SMP-SMA semua mapel Hub: 085785272591 MP Jual : Jasa kursus alat musik keyboard, les seluruh mapel SD, B.Inggris, B.Jepang. Guru bisa dipanggil ke rumah murid. Hub. 085785272591

Mp CaRI : Tentor mat fis kirim lmr,fc ijazah n ktp ke email pusposuwito@rocketmail.com

Mp CaRI : SPv SLTA/DI max 40 th, waiter waiters sltp/smk, koki smk lamaran ke ruko grand sukarno hatta hub. 08788596665561/ 081333834901 Mp CaRI : Butuh Dana Jminan BPKB Happy, Mocin, 2 tak dll, motor th ‘95 ke atas mobil th ‘85 ke atas hub: irawan 085785299099 Mp CaRI : Segera sales, sopir, penagih PT Trio indah sukses Jl. Perunggu Utara Q5 hub:085748438656 REDAKTUR: vandri, REDAKTUR: febri,LAYOUTER: LAYOUTER:har siti


IKLAN BARIS MALANG POST

17

• Iklan Baris: Rp 25.000,-/baris (minimal 2 baris), • Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 50.000,-/mmk,

IKLAN TEPAT

(Hitam putih) Rp 40.000,-/mmk, • Halaman 1: Rp 100.000,-/mmk • Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, • Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, • Advertorial: (Warna) Rp 35.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 30.000,-/mmk, tambah PPn 10%

MINGGU, 19 APRIL 2015

MALANG MOBIL - MOTOR DIJUAL cepat timor DOHC 97 Pjk pnjang, AC, MP3, Racing, Ban biru . Hrg. 44,7jt Nego. Hub. 081 999 011 651 dan 081 7009 4414 BG-20/04 • Daihatsu • APRIL HEBOH, Xenia 9jt-an, Ayla 15 jt-an, Grandmax 7jt-an, Terios 33 jt-an, Pick Up 6,5jt-an, Luxio 22jt-an HUB: Bunga Tlp. 081259363775 BG-2/11 Langsung Gudang Astra Dapatkan Spesial Harga Sirion. Terios, Pick Up . Khusus Customer Prioritas. Hub: 085335819475 BADAR ASTRA. BG-29/04 Jual Daihatsu Sirion 09 Tipe D Plat N (kota) , A/T , TP , ex wanita tgn 1 nego HUB. 08123300980 BG-14/04 BUNGA 0% Khusus Pick up DP TERKECIL pick up 7 Jtan, Ayla 14 Jtan, Luxio 23 Jtan, Xenia 22 Jtan, Terios 32 Jtan, Sirion 22 Jtan. Hub Hendri 081246359287 dan (0341) 2384414 BG-13/03 Granmax DP 7Jt / 2,7Jt, Ayla 18Jt / 1,7Jt, Xenia 20Jt. Rani: 082232980151 BG-4/04 XENIA 05 TGN 1 ISTM. HARGA NEGO MERAH MET PEMEL DI DAIHATSU VR/PW.WDW/CD/ AC KM 150RB HUB. 0341711230/ 082139504400 BL-31/01 PUSAT INFO DAIHATSU. Harga murah dan bersaing! Buktikan! Kiki Astra Malang (081 252 688 313) BG-27/2 P r o m o D a i h a tsu u n t u k sahabat DP Termurah. Pickup 7jtan angs 2,6jt. Xenia angs 2,7jt. Luxio angs 3jt. Granmax angs 2,5jt. Ayla angs 1,5 jt. Terios angs 3,5jt. New sirion MC angs 2,8jt.Proses cpt cash/kredit. Tenor Max.6th. Hanif Daihatsu: 081235722766/ 0341 9627776 BG-7/11 Edisi Khusus:Pick UP DP 4Jt, Xenia 9Jt Sirion 22Jt. Proses C e p a t & g a m pang Hendr i k 082131930990/ BBM 51878396 BG-2/05 • SUZUKI • BOOMBASTIS Suzuki cash/ credit + bonus, proses cepat. Disc. puluhan juta. Deddy UMC 081 333 242 555/ 081 333 289 786 BG-25/04 Promo SuzuKi Super Murah Pick Up 8jt, Wagon 19jt, Ertiga 19jt, Dp & Angsuran Bisa Nego, Full Bonus Tlp. 081320086688/ 085100684900. BG-20/03 Geb y a r i m lek , E r t i g a , Wagon, Swift, Splash, APV, Carry. Disc. puluhan juta. Free: KF,S. Visor, sensor parkir. Tika (085755000667/ 081334329777 BG-15/03 Promo Ertiga Wagon, Swifi, Splash, Apv Carry, Disc Puluhan Juta, Free:KF, Side Visor, Sensor Parkir, Dll, Sulaiman 081235146235/085100186696 BG-12/02 Gratis konsultasi kredit; Ertiga, Wagon R, pick up dll. DP/ angsuran terserah anda. Hub: Hadi (085239073708) / BB: 2142A723 BG-17/01 Suzuki Ertiga DP 19JT, Wagon 19JT, Pick Up FD 19JT 085101686743/ 082232374466/ BB 7DBF624F BG-7/01 Nex 110 cw um Rp500rb Angsrn 514000 x 36 Titan Cw Um Rp1500000 Angsrn 535000 x 36 Satria New 150F UM 3JT Angsrn 757000 x 36 Hub Agus Telp/sms : 087859071390 BG-15/10 “PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 085649806900 BG-31/10 • TOYOTA • Dijual mbl Kijang Kapsul thn 98 wrna biru metalik plat N kab. , AC dobel blower, sentra lock tape. Pajak panjang atas nma sndri. Hrga Nego. Hub. 087 859 09 3414 BL-18/03 • honda• DIJUAL Vario’10 Mulus 9,5 Jt (Nego), Hub: 081548574272 / (0341) 5157737 BL-9/04 Dijual Honda Revo 2010 tgn pertama Nopol kota mulus.Hub Telomoyo 10 Malang BG-1/05

• nissan • GRAND LIVINA DP 20 jt an, MARCH DP 15 jt an .Hub; 081235660009 BG-18/05 tanah Tanah di Karangan KRG Ploso 7km dari Batu, LS 300 m, 400 m, dan 700 m H: Rp. 700 Ribu/m, Hub: Rahman 081233086801 / 087859464434 BG-9/05 DIJUAl cepat tanah 9 kavling lokasi Kemantren III. Hub: 081 352 456 605/ 085 750 851 962 BG-1/05 Tnh Dijual 6x15 Shm Nego Jl.Karangjati Genengan Pksj Hub. 081333386434 - 082139868064 BG-12/4 kos terima kos harian/mingguan/ bulanan. Jl.Alumunium 11A, (0341) 485833, 081945399899. BL-16/4 KONTRAKAN dikontrakn rumah di Sulfat Erfina Blok D-43 2 kmr tdr, 1 kmr mnd, carport pagar siap huni. LT.120 LB.45. Serius Hub: 0818306289 - 085100112384 BG-28/4 DIKONTRAKAN rumah Perum. Taman Sulfat II/D 15 Malang. Luas bngunan 100m2 , 4 kmrtidur, 2 kmrmndi, PLN 1300 wht PDAM. Hub:081 334 128 585.Car port,tlp rmh siap BL-7/4 DIKONTRAKAN rumah 3 kmrtdr, PDAM, listrik 1300, telepon. 25jt/thn. Mnimal 2 th. Serius datang Jl. Puncak Himawan 24 A Tidar Malang BG-1/5 DiKontrakan Rumah type 36 Jl. Danau Maninjau dalam IV/ BIEI7 PDAM, 900watt, 3 KT, 2 KM. Hrg 12 Jta/thn (nego). Hub: 081 252 025 554 BG-25/3 RUMAH Jual rumah tingkat 2 ba­ ngunan baru kuat Sawojajar 2 Kapisata Bali 16E-23 Pojok. Hub: 085730001874 BL-19/4 jual rumah daerah Borobudur SHM 2LT harga dibawah 1 M. Hub: Tlp 0341-7746789 HP: 081 334 335 335 BG-28/4 rumah dijual SHM LT300, LB 145 Jl. Lembah Dieng B1 No.6 Hub. 085771534747/ 081314214375/ 081807429059/ 085217329584 BG-10/05 Rumah + toko Danau Bratan Timur VIII sangat strategis dkt terminal Madyopuro LT. 139, LB. 180, 2LT, 4KT, 1KM. Hub: 081 233 630 002 BG-2/05 Dijual cpt Rmh Shm LS 260 m2 Jl.Semeru Perum Trewung Kidul Permai,Km2,Kt4,Garas Cukup 3 Mbl Pinggir Jl.Raya NEGO HUB:08125366876 BG-25/04 DIJUAL rmh ditengah kota Malang dibawah hrga normal, type 36 dan 40, IMB, SHM, Harga 195-205 Jta. Letak blkang Goedang Oleh2. Jl. Tenaga Baru 2/ Lewat Jl.Karya Timur Gg 4 Kec.Purwantoro, stok terbatas, tnpa perantara. Hub. 0822 4070 9999, 081 555 629 999, 081 333 482 008. BL-23/03 Dijual rmh Araya Blok GG (2 Unit/Baru) LT/LB : 200/150m2. .#Villa Puncak Tidar LT/LB : 144/80m2.#Pnc Dieng Blok JJ LT/LB: 334/220m2 #Villa Puncak Tidar LT/ LB : 149/100m2. #Pandanwangi LT/ LB : 134/80m2. #Perum Mondoroko (Baru) : 21 Unit. #Rmh Jl.Tidar Sakti LT : 527m2. #Dijual Ruko di Soekarno Hatta : 5x22 (3 Lantai). HUB : Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330 / 0818382385. BG-15/11 Dijual rmh Bukit Dieng Permai Lt/ Lb 451/300 SHM, #Rmh Jl. Simp. Teluk Grajakan LT/LB.126/48m2, SHM.#Rmh Jl. Tmn Borobudur Indah LT/LB.198/180 m2, #Ruko Jl. Laks. Martadinata LT/LB. 150(5x30) SHGB, #Rmh Jl. Raya Kepuh LT 165, SHM. Hub: Global Rid’s Property. Tlp 03417833330/ 0818382385. #Tempat Usaha Disewakan : Ruko di Letjen Sutoyo , Luas : 4x16 (4 Lantai). #Jln S.Priyo Sudarmo : Luas : 24x20. HUB : Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330 / 0818382385. BG-30/12 Perum Viqui Uniqe Residance Dieng Malang Dekat Unmer Info Hub. 082245396669 - 085649398880 BG-4/04 dijual rmh SHM LT.440M LB.140M tepi Jl. Raya Pakisjajar Malang. Hrg 700jt. Hub.08569093355 BG-21/03 Guest house FENDI’S Guest House Jl. Kawi Atas 48 fasilitas lengkap mulai 290 Rb/Hari Net Telp: 0341 551359 atau 082299000948 Special Rate utk Travel&Coorporate. Free Wifi BG-18/04

Guest house Guest House Amalia Jl. Mer­ babu 18 Mlg 349660/Htl. Armi Jl. Kaliurang 63 Mlg 361001/Htl. Monalisa Jl.Ry selekta 44 Batu 592676 BG-13/02 Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www.bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@ gmail.com/ (0341)551824 BG-30/10 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/10 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11 RUKO DIJUAL RUKO 2 1/2 Lantai lt 80m2 lb 150m2 lokasi raya ampel dento hub: 081333154648 BL-18/04 JUal rumah & toko pinggir Jalan Raya Ki Ageng Gribig 14 SHM 164/ 192 1,5 Nego. Hub.081 334 979 458 BL-24/04 Ruko 3 lantai pinggir jalan besar Bandulan STRATEGIS 4,2 x 11 m dkt indomaret, alfamidi (1,2 M ng). Hub: 081233630002 BL-2/04 LOWONgan Butuh Marketing & coll pria atau wanita, minimal SMP, motor sendiri, max 35tahun ,jujur,rajin,d isiplin,loyal,komunikasi baik. kirim ke Jl Cengkeh 43-C max 1 minggu setelah iklan ini tayang. BL-18/04 dicari tenaga wanita untuk STRIKA LAUNDRY max 25thn Suhat Malang. Hub: 082257360188 BL-18/04 DICARI karyawati, lamaran lngkap ke Toko Lolipop, Jl.Raya Dieng No.22 Malang BL-14/04 dIBUTUHKAN karyawan/i maks. 23thn. Hub: Jayagiri Kawi Atas K-44 Malang. Call: 085 1080 30225 BL-2/04 Di Butuhkan Salesman Minimal SMA, Pria, Max 30 thn. Lmrn Krm Ke Pondok Blimbing Indah B7 No. 5 Malang BL-22/03 Di Cari Pembukuan Ringan Wnt Tls Bgs dtg Ke Jl. Brigjend S.Riyadi 45/1-2 MLG BL-18/03 DICARI karyawati toko, SMA/ sederajat, krm lmrn ke Mom’s & Me Jl.Raya Langsep No.5 Malang BL-25/03 BUTUH Pria/Wanita untuk admin, single, maks 30thn, min SMA. Pengalaman: bisa komputer +ACC Kam. Jl. Cengkeh 43-C malang BL-28/03 Di Cari Karyawati Pembukuan Ri­n gan TLS BGS Datang Ke Brigjend S Riadi 45/1-2 Malang BL-26/03 BUTUH Segera!! Tukang las utk reklame & akrelik berpengalaman. Lamaran kirim ke Jl. Kalimantan 5 Mlg (cantumkan kode MP) BL-29/03 Dibutuhkan tenaga Barber (pangkas rambut pria). Pria maks. 32th, gaji + uang makan + transport + bonus. Penempatan di Kediri. Serius sms ke 082233813300/ 08563558510 BL-27/03

LOWONgan Dicari tukang pijat refleksi priawanita pengalaman tidak di utamakan hub :085101378811 BL-14/03 dCR Tenaga WNT u/ Setrika, Laundry Max 25th, Suhat Malang, Hub: 082257360188. BL-18/04 DCR krywti Toko&Bakery, SMA Sdrjt, Lam lgkp krm ke Toko Kota Baru, Pasar Besar 17 Mlg BL-17/03 DIBUTUHKAN segera 3 stylyst dan 3 capster berpengalaman. Di Apple Salon Jl. Danau Toba Blok C No.3 Tlp. 0341 2115758 (Mbak Sisi) BL-15/03 KEHILANGAN STNK STNK Spd mtr Honda tahun 2011 Noka; MH1JF5125BK547332 NOSIN; JF51E2552133 PLAT N 4692 BK Atas nama Anita Purnawati alamat JL KH Ahmad Dahlan /550 Rt 004 Rw 02 Kelurahan Sukoharjo Kec Klojen Kota Malang BL-19/04 STNKSpdmtrHondaC100thn 2001m Noka: MH1NFGD121K046252 Nosin: NFGDE1046142 a/n: Choirul Amin d/a: Jl. LA Sucipto Gg Taruna IA / 23 Blimbing Kota Malang Klojen Kota Malang BL-20/04 KEHILANGAN BPKB BPKB Mobil Suzuki 93 H-1115 GN NOKA SJ 410054366 NOSIN F10SID156840 Atas nama Nanang Sahafudin Lutfi alamat Jl Kapi Menda 111/11,j no 22 Rw 17 Rt 01 Desa Mangliawan kec Pakis BL-20/04 carteran Cateran Pick UP Dalam Kota/ Luar Kota Hub 081354109046 Jl.Raya Kapisraba J11 No.04 Sawojajar 2 Malang BG-20/12 KARTU KREDIT Bantu tUtup k.kredit/kta hy byr 30% lunas 100%,LEGAL tinah 081281539552 BL-12/02 dana tunai BUTUH Dana Cepat+Terima Gadai Titipan Laptop/Hp/ Kendaraan+BPKB Jl.Bendungan Sutami 33 B Sumbersari Telp.0341-7359448 BG-10/03 Butuh biaya sekolah, renov rumah ,modal usaha? Kami solusinya, jaminan BPKB Motor/ Mobil dan SHM.Bisa TO Hub. 081 945 353 338 BG-1/04 Butuh DANA? Terima bersih, tanpa potongan, cair tinggi, proses kilat, jaminan BPKB. Hub: 089.634.418.897 telp/sms juga terima SHM. BG-24/04 pelatihan PELATIHAN dan bisnis baby spa dengan dr. spesialis bersertifikat internasional. Griya Sehat Indonesia. Hub: 081 216 707 159 BG-1/05 seminar PAHAMI anak dengan ikuti seminar parenting berkualitas Griya Sehat Indonesia 3 ME! 2015. Hub: 082 143 100 225 BG-1/05

RUPA-RUPA BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 TOKO HERBAL BUNUL sedia madu kuat tahan lama atau madu joss ,madu indrajit ,agen madu agen madu tongkatceng cukup 2 sendok sebelum tidur khusus pasutri telp / sms 08155508899 (samping alfamart bunul) BG-18/05 Jual-Beli Dan Tukar Tambah Barang Elektronik Tv, Dvd, Led, Kulkas Dll Jl.Sukun Gempol Marga Bakti NO 35 Telp 03417021089/085649861563 BG-18/04 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 0341-7077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 Galvalvum Atap , plafom, partisi, alumuminium, canopy spanduk utk perumahan, pribadi, pabrik. Hrg bersaing hub:082333441909 BL-02/04 Pratama ahli sedot WC melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11 Sofa & SpringBed anda kotor? “THATA LAUNDRY’’ solusinya. Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12 MA H K O T A J AYA B H A K T I menyediakan brbgai mcm karet kaca mobil body part/kaca mobil, asesoris mobil, karet2 tehnik & industri ssuai kbtuhan Anda. Jl Pahlawan 8 Balearjosari (dpn Adiputro) Hub: 0341-474783 / 08885581600 BG-14/5 ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / ssawojajar (0341) 6358 666 / 726960 BG-26/12

dijual rumah & Ruko Dijual rumah Sawojajar Jl.D.Bratan Timur Raya (baru) LT/LB 153/170 m2 minimalis 3KT/3KM. Hrg: 800juta nego

RUPA-RUPA Anda sdg bgn rmh? Plafon anda berjamur, jebol? Wallpaper anda rsk, sobek? Saatnya anda beralih ke plafon PVC Warren. Aman, ringan, hemat, anti rayab, indah & modern. Bermacam motif & wrna. Trm pemasangan. Hub distributor area mlg Cahaya Fajar : 03418489177/085755273670 BG-2/01 KULINER Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­sn ­n nasi Bung­­kus, rantang, ko­t ak, ku­ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 UMRoH UmrohHemat“PersadaIndonesia” berangkat 5x perbulan, dibimbing Ust. Zainur Rozikin. Langsung Madinah. Jl. Soekarno Hatta Indah Kav.2/ No.9 Mlg. Hub: 0341-9319323, 405385, 08775991991 BG-12/12 TOUR & TRAVEL Venus Tour & Travel Harian, Mingguan, Bulanan.Pembayaran cash dan kredit/visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10 JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. Carter-Tour Wisata -Rent Car Tdriver 753236/082333711779/0 81333322779 BG-28/10 airlanggarentcar.com (0341-716458/ 085100056458/ 081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlg-sby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10 S U RYA T O U R & T RA V E L PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­ RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­s ite: www. su­rya travel. com. BG-29/11 H 8 R RENT A CAR & Bromo Sunrise Tour,Solusi Carter Mobil Di Malang-Batu, Antar/Jemput Bandara Juanda Hub: 08179619599/ 081233197198/ 081333205678 Pin BB :24D2C656 Driver Tidak Merokok,Sabar Dan Baik. BG-19/06

TOUR & TRAVEL “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 Promo sewa mobil + sopir 085 793 532 977 WA. PIN 7E60B265 BG-04/05 Sanjaya Rent Car sewa m obil+supir:veloz,innova,avanza ,dll.Carter sgl jurusan.Hub:081 332241024/082132620024/089 687298415 BG-15/10 CV madesta tour & travel mlyani: TRAVEL sgl jrusan. Tour: Malang City, G.Bromo, pantai, air terjun dll. RENT CAR + DRIVER (Xenia, Avanza, APV, ELF, Dutro, bus mini.besar dll. Mly paket barang/motor ke sgl jrs antar kota/ pulau dll. Ktr:Jl.Alumunium 11A. 0341-485833, 081945399899 BG-11/05 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­ jor” = mlg-dps PP “Bu­ana” = mlgblt, TL Agung Tre­­n­g g­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 pengobatan Kalau badan capek dan punya keluhan vitalitas. Hub: Mbak Evi 081 252 749 612 BG-07/5 PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4 333882 / 081234847030 BG-04/03 PIJAT KHUSUS TRIMA PANGGILAN PIJAT URAT, PIJAT KEBUGARAN & TERAPY VITALITAS. DIUTAMAKAN TAMU HOTEL, HUB/SMS: +6289625477202 BG-25/04 Milenium Massage dgn Tenaga Wanita Muda Profesional Khusus Panggilan Ke Hotel Hub : 085774410568. NO SMS. BG-24/3 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hub:085853874151/082140703 452/8174510/564537.Infomedia Komputama. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10 CENTRA COMPUTER –TOS­ HIBA-LENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/10

dijual rumah

Dijual ruko Sulfat Jl. Terusan Sulfat 13 Raya LT/LB 138/222m2. Hrg 1,3 M Nego.

Rumah Baru Minimalis 2 Lantai,Perum Permata Jingga west area T/B 105/120 m2, Carport, 3K.tidur +AC, 2 K.mandi, dapur, fully furnish.

Hub Rini/Yanti Tlp.081233240900/ 082143225551

CP: 0816550250/ 0811360250


KOTA WISATA

minggu, 19 april 2015

18

Anggota Polres Harus Tersenyum BATU– Kapolres Batu, AKBP Decky Hendarsono SIK memiliki program ikut mengembangkan Kota Batu sebagai tujuan wisata nasional dan internasional. Menjaga wilayah tetap kondusif hingga pelayanan kepada masyarakat dan wisatawan menjadi prioritas program pengganti AKBP Windiyanto Pratomo SIK ini. Apel serah terima jabatan dari Wind­ iyanto Pratomo kepada Decky Hendar­ sono dilakukan di halaman Mapolres Batu, Sabtu (18/4) kemarin. Acara sertijab diloakukan dengan tradisi ped­ ang pora, Selain itu beberapa hiburan juga ikut memeriahkan apel sertijab. ‘’Anggota Polres Batu harus terse­ nyum,’’ ujar Decky Hendarsono usai apel kepada wartawan. Pria yang pernah menjabat Kasat Intelkam Polres Malang Kabupaten ini menjelaskan, anggota sudah harus berada di jalan sebelum anak-anak berangkat sekolah atau warga berang­ kat kerja. Mereka harus bisa menjadi

pelayan yang baik untuk pengaturan lalu lintas sehingga anak-anak dan mereka berangkat bekerja aman dan tidak ada kemacetan. ‘’Saya akan awasi sendiri masalah ini. Masalah apel di Polres bisa dilakukan agak siang setelah penga­ manan jalur pagi,’’ tegas mantan Perwira di Polda Jatim ini. Sedangkan pada weekend atau hari besar, anggota Polres wajib ada pada simpang tiga, simpang empat atau kawasan-kawasan rawan macet. Dia sudah sangat paham dengan kawasan-kawasan rawan macet sep­ erti simpang tiga Pendem, PatimuraDewi Sartika, Dewi Sartika Agus Salim, Simpang Empat Lippo Plaza, Bendo hingga Selecta. Dia �������������� sangat pa­ ham dengan situasi Kota Batu karena putra kelahiran Batu. Dia menyadari, anggotanya bisa capek ketika melakukan pengaturan lalu lintas di jalan saat-saat macet. Meski begitu, mereka tetap harus ter­

senyum dalam melakukan pelayanan. Apalagi jika ada pengguna jalan yang bertanya, anggota harus melayani sembari tersenyum. ’’Secapek apapun, kita tetap harus tersenyum. Itu karena anggota Polres Batu akan dinilai oleh para tamu. Kalau pelayanan baik sembari terse­ nyum, maka penilaian tamu terhadap Polres Batu akan sangat baik. Beda jika polisinya cemberut karena ini ada kota wisata,’’ tambahnya. Dia menyadari, suasana Kota Batu selama ini sudah sangat kondusif. Meski begitu, Polisi tidak boleh len­ gah dalam menjaga situasi kondusif. Pihaknya siap keliling ke kelurahan dan desa di Kota Batu untuk menjalin komunikasi dengan Kepala Desa, Lu­ rah serta tokoh masyarakat desa demi menjaga situasi kondusif. Tokoh di desa dan kelurahan setidaknya bisa menjadi pemberi informsi dini jika ada hal-hal yang bakal menggangu situasi kondusif. (feb)

Febri Setyawan/Malang Post

BARU: Kapolres Batu, AKBP Decky Hendarsono SIK diarak menggunakan reog usai sertijab, kemarin.

Pengawas UN SMP Dikukuhkan Berharap Tidak Kacau Seperti SMA

lintas kota wisata

Sekolah di Kecamatan Sendiri, Dapat Rp 1 Juta BATU – Pemkot Batu melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga semakin memanjakan siswa berprestasi di Kota Batu. Lulusan SD berprestasi yang melanjutkan di SMP di Kecamatan masing-masing bakal mendapatkan beasiswa sebesar Rp 1 juta. ‘’Kalau mereka mau melanjutkan SMP di kecamatanya, nanti akan ada beasiswa sebesar Rp 1 juta,’’ tegas Mistin, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu. Mantan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan ini menjelaskan, selama ini ada kecenderungan siswa untuk menyerbu sekolah di pusat kota. Siswa dari Kecamatan Bumiaji dan Junrejo ikut berlomba-lomba masuk di SMP 1 atau SMP 2. Padahal SMP tidak hanya berada di wilayah Kecamatan Batu, tetapi juga ada di Kecamatan Bumiaji dan Junrejo. Di Bumiaji misalnya, ada SMP 4, SMP 5 dan SMP 6. Sedangkan di wilayah Junrejo, ada SMP 3 sehingga secara geografis, siswa di wilayah Kecamatan Bumiaji dan Junrejo bisa melanjutkan sekolah di wilayahnya tanpa harus menyerbu sekolah di kecamatan Batu. Menurutnya, beasiswa ini diberikan untuk pemerataan siswa berprestasi pada sekolah-sekolah yang ada. Mereka yang berprestasi tidak hanya mengumpul di SMP 1 atau SMP 2, tetapi juga ada di sekolah lain karena inputnya yang bagus. ‘’Ide ini berasal dari Pak Wali (Walikota Eddy Rumpoko). Beliau menginginkan tidak ada satu sekolah favorit di Batu, tetapi semua sekolah harus favorit. Makanya kalau input sudah bagus, maka siswa berprestasi akan ada di manamana,’’ tegas dia. Dia juga menjelaskan, para guru dengan klualitas bagus juga harus disebar ke semua sekolah. Dengan begitu, mereka juga bisa membawa angin perubahan yang lebih baik sehingga sekolah yang dulunya dicap kurang bagus akan memiliki mutu setara dengan sekolah lain. ‘’Kalau semua favorit, masyarakat akan enak. Anak-anak mereka tidak hanya berfikir masuk ke satu sekolah sehingga persaingan akan menjadi ketat,’’ tegas dia. (feb)

PENGUKUHAN: Pengawas UN SMP/MTs melakukan prosesi penandatanganan pakta integritas dalam pengukuhan, kemarin.

BATU–Setelah ujian nasional (UN) tingkat SMA/MA/SMK usai, persiapan ujian nasional tingkat SMP/MTS mulai di­ lakukan. Salah satu persiapn tersebut adalah pengukuhan pengawas ujian yang berlang­ sung di SMP 1 Batu, Sabtu (18/4) kemarin. Mereka ber­ harap, pelaksanaan ujian na­ sional tidak ada kendala berarti termasuk ketidaksinkronan antara soal dan jawaban hingga kebocoran soal seperti ujian tingkat SMA. Jumlah pengawas UN tingkat SMP/MTs di Kota Batu seba­

nyak 386, terdiri dari 379 pen­ gawas aktif dan tujuh cadangan. Pengawas tersebut merupakan perwakilan dari SMP/MTs Neg­ eri dan Swasta yang ada di kota wisata tersebut. ‘’Harapannya seperti itu, UN SMP berjalan lanjar dan tidak ada hambatan-hambatan berarti. Termasuk kendala teknis seperti masalah soal, semoga tidak terjadi,’’ ungkap Bambang Irawan, Ketua Sub Rayon 01 Unas SMP/MTs Kota Batu kepada Malang Post, kemarin. Dia menjelaskan, pengawas

tersebut juga melakukan tanda tangan pakta integritas. Isi pakta integritas tersebut an­ tara lain berkomitmen melaks­ anakan ujian nasional secara jujur hasilnya kredibel demi peningkatan mutu pendidikan nasional, sanggup melakukan pengawasan di ruang ujian selama ujian berlangsung, tidak membantu peserta ujian, tidak memberi kesempatan pe­ serta ujian bekerja sama dalam mengerjakan soal. Pakta lain adalah sanggup menyegel amlop pengemba­ lian lembar jawaban peserta

ujian yang telah diisi dalam ruang ujian. Jika melanggar, mereka bersedia dikenakan sanksi moral, administratif dan dituntut sesuai dengan hukum dan perundang-undangan yang berlaku. UN SMP/MTS di Kota Ba­ tu bakal dikuti sebanyak 3222 siswa. Soal biasanya datang H-2 dari pelaksanaan unas, 4 Mei. Sedangkan soal, nantinya akan disimpan terlebih dahulu di Polres Batu sebelum pelak­ sanaan ujian. Sedangkan hari H pelaksanaan, ujian diambil dari Mapolres kemudian diedarkan

ke sekolah-sekolah melalui Rayon dan Sub Rayon. Selain menjadi pengawas di SMP dan MTS. Ada ���������� penga­ wasa yang dikukuhkan kema­ rin akan menjadi pengawas unas di SLB Eka Mandiri Kota Batu. Masalahnya pihak SLB meminta Rayon untuk menyediakan pengawas satu orang dan bergabung dengan pengawas dari SLB sendiri. ’’Pengukuhan dilakukan lebih awal dengan tujuan, tugas peng­ awas akan teratasi jika ada yang berhalangan sakit atau penyebab lain,’’ pungkas dia. (feb)

dok/Malang Post

BEASISWA: Siswa MI/SD memiliki kesempatan mendapatkan beasiswa jika berprestasi dan mau sekolah di kecamatannya.

MERINGANKAN PENDERITAAN BATU EMPEDU DENGAN OBAT ALAMI DAN PIJAT REFLEKSI (5)

Pengobatan Batu Empedu dilakukan berdasarkan ting­ kat keparahannya. Bila Batu Empedu masih dalam ukuran kecil, pengobatan tradisional pijat refleksi bisa dicoba. Penyebab Batu Empedu Menurut Ilmu Kedokteran Timur Menurut Ilmu Kedokteran Timur, Batu Empedu disebab­ kan karena: Serangan Penyebab Penyakit Luar Angin / Dingin. Penyebab Penyakit Luar (PPL) Angin / Dingin menyerang Meri­ dian Kandung Empedu dan Meridian Hati. Chi Meridian tersumbat sehingga terjadi penggumpalan yang menim­

bulkan Batu. Emosi marah dan men­ dongkol, mempengaruhi or­ gan Hati, unsur Yang dalam Hati dan Kandung Empedu bergejolak. Gangguan pada Hati dan Kandung Empedu

mempengaruhi kelancaran aliran Chi. Chi Meridian tersumbat sehingga terjadi penggumpalan yang menim­ bulkan Batu. Sehingga untuk Terapi-nya, dilakukan upaya untuk meng­ hilangkan sumbatan pada Me­ ridian Kandung Empedu dan Meridian Hati.. Pijat Refleksi Gunakan minyak khusus untuk pijat. Lakukan pijat refleksi pada “Titik Pembukaan”: 1 (Ke­ pala / Otak Besar). 2 (Dahi). 3 (Otak Kecil). 4 (Kelenjar Hyphophyse). 5 (Pelipis (Saraf Trigeminus). 53 (Tulang leher (di sisi dalam kaki)). 54 (Tu­ lang punggung (di sisi dalam

kaki)). 55 (Tulang pinggang (di sisi dalam kaki)). 56 ������� (Tu­ lang kelangkang (di sisi dalam kaki)). 57 (Tulang tungging (di sisi dalam kaki)). Lakukan pijat refleksi pada ”Titik Wajib”: Organ Dalam: 14 (Paru). 18 (Hati (hanya ada di kaki kanan)). 22 (Ginjal). 33 (Jan­ tung (hanya ada di kaki kiri)). 34 (Limpa (hanya ada di kaki kiri)). Pencernaan: 15 (Lambung). 16 (Usus 12 Jari). 17 (Pan­ creas). 25 (Usus Kecil). Pembuangan: 22 (Ginjal). 23 (Ureter). 24 (Kandung Kemih). 51 (Urethra (di sisi dalam kaki )). Penenangan: 20 (Solar Ple­

xus). Lakukan pijat refleksi pada ”Titik Pengobatan”: 18 (Hati). 19 (Kandung Empedu). 16 (Usus 12 Jari). 25 (Usus Ke­ cil). 28 (Usus Besar Menaik). 29 (Usus Besar Melintang). 30 (Usus Besar Menurun). 31

(Rectum). 32 (Anus). Lakukan pijat refleksi pada ”Titik Penutupan”: 39 (Kelen­ jar Getah Bening Bagian Atas Tubuh (di sisi luar kaki)). 40

(Kelenjar Getah Bening Bagi­ an Perut (di sisi dalam kaki dan punggung kaki)). 41 (Kelenjar Getah Bening Bagian Dada (di punggung kaki)).

REDAKTUR: samsoeliono/febry s, LAYOUTER: kurdi


minggu, 19 april 2015

19

lintas kabupaten

Dua Kilometer Jalan Dermo Diperbaiki

IRA RAVIKA/MALANG POST

TUTUP LUBANG: Jalan Dermo yang rusak parah sejak Jumat lalu mulai diperbaiki dengan menutup lubang jalan.

IST/MALANG POST

BANTUAN PRINTER: Bupati Malang, H Rendra Kresna menyerahkan bantuan pinjaman mesin printer e-KTP kepada sembilan camat.

Sembilan Kecamatan Siap Cetak e-KTP

KEPANJEN – Sembilan kecamatan di Kabupaten Malang akan segera dapat melayani pembuatan elektronik KTP (e-KTP). Dalam waktu dekat, sembilan kecamatan itu akan mendapatkan bantuan pinjaman mesin printer e-KTP. Mulai tahun ini, pembuatan e-KTP dari pemerintah pusat akan dilimpahkan ke pemerintah daerah. “Bantuan mesin printer eKTP ini akan mempermudah layanan kepada masyarakat. Kalau selama ini warga harus

mengurus e-KTP ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) di Kepanjen, dikirim Jakarta. Sekarang sudah bisa dilayani di sembilan kecamatan,” kata Bupati Malang, H Rendra Kresna kepada Malang Post, kemarin. Sembilan kecamatan itu antara lain, Kecamatan Pujon, Ngantang, Kasembon, Ampelgading, Tirtoyudo, Sumbermanjing Wetan (Sumawe), Gedangan, Bantur dan Kecamatan Donomulyo. Dipilihnya sembilan keca-

matan itu karena pertimbangan lokasi geografisnya yang jauh dari pusat kota Kabupaten Malang. Sehingga perlu diberikan pinjaman tahap awal untuk melakukan pencekatan e-KTP di kecamatan. “Sekarang cukup datang ke kecamatan dengan membawa data lengkap, e-KTPsudah bisa dilayani. Jadi, sudah tidak perlu jauh-jauh ke Kepanjen,” paparnya. Kepala Disdukcapil Kabupaten Malang Purnadi menjelaskan, dengan telah diberikan pinjaman mesin printer e-

KTP, kecamatan bisa langsung menginput data warganya. Dari entri data itu, langsung tersambung ke entri data di server Disdukcapil. “Kalau dulu warga harus mengentri data dahulu baru bisa membuat e-KTP, maka sekarang sudah bisa langsung memasukkan entri data di kecamatan dan mencetaknya. Warga tidak harus mendatangi Kantor Disdukcapil di Kepanjen,” paparnya. Mengenai mesin yang di­ pinjamkan, Purnadi menje­

laskan, adalah bantuan dari Kementrian Dalam Negeri untuk pemerintah Kabupaten Malang. Ketika pengadaan mesin printer e-KTP sudah dilakukan, mesin-mesin itu akan ditarik kembali. “Untuk layanan e-KTP di Disdukcapil, ya tetap berjalan normal. Sementara warga yang di luar sembilan kecamatan itu, tetap mengajukan e-KTP ke kantor dinas. Karena, mulai awal 2015 ini juga sudah tidak ada KTP manual,” tambahnya. (sit/aim)

Bantuan PKH Rp 8,8 Miliar Dicairkan PAKIS - Bantuan tahap pertama program keluarga harapan (PKH) untuk keluarga sangat miskin (KSM) di wilayah Kabupaten Malang mulai dicairkan. Dana dari pemerintah pusat yang digulirkan setiap triwulan itu, tahap awal ini dicairkan sekitar Rp 8,8 miliar untuk 33 ribu kepala keluarga miskin. Mulai kemarin, penerima PKH sudah bisa mencairkan di masing-masing kantor Pos. Seperti Kantor Pos Pakis, penerima bantuan yang rata-rata diwakili kaum hawa, antre bergantian mengambil uang PKH. Tidak sedikit ibu-ibu yang mengajak anak-anaknya, untuk mengambil bantuan yang besarnya bervariasi tersebut. “Sesuai informasi dari pusat, bahwa untuk tahun ini bantuan PKH sekitar Rp 8,8 miliar. Pada tahap pertama ini, diberikan kepada sekitar 33 ribu kepala keluarga miskin.

SIGIT ROKHMAD/ MALANG POST

PENCAIRAN: Petugas Kantor Pos di Pakis melayani pencairan PKH dari pemerintah pusat.

Pengambilannya langsung melalui kantor pos di kecamatan masing-masing,” kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Malang, Sri Wahyuni Puji Lestari kepada Malang Post, kemarin. Ditambahkan perempuan yang akrab disapa Yayuk itu, untuk tahap ke dua pencarian PKH, dimungkinkan terjadi

perubahan. Ada tambahan criteria keluarga yang memiliki anak yang tengah duduk di bangku SMA yang selama ini tidak dimasukkan dalam penerimaan, pada tahun ini sudah diminta datanya oleh pusat. Bahkan, dinas sudah mengirimkan permintaan pusat sejak Maret lalu. “Untuk percairan tahap ke

dua nanti, dipastikan ada banyak perubahan. Kalau selama ini PKH hanya menjangkau tiga kriteria masing-masing ibu hamil dan balita, memiliki anak sekolah di SD, serta SMP, maka di tahap ke dua akan muncul lagi krietria untuk anak yang sekolah di SMA,” ujar Yayuk. Karena adanya perubahan

itu, paparnya, maka nominal pemberian PKH pun akan mengalami perubahan. Khususnya, untuk penerimaan bantuan kriterian SD dan SMP. Jika selama ini SD pertahunnya mendapatkan Rp 500 ribu, maka akan menurun menjadi Rp 450 ribu. Sedangkan SMP yang sebelunya mendapatkan Rp 1 juta pertahun, maka akan mendapatkan Rp 750 ribu. “Untuk kriteria ibu hamil dan balita, bantuan yang diberikan tetap sama Rp 1 juta. Sedangkan untuk SMA, nantinya sebesar Rp 1 juta,” terangnya. Masih menurut Yayuk, meski nantinya terjadi penurunan nominal bantuan pada dua criteria, namun untuk bantuan tetap PKH mengalami kenaikan. Jika sebelumnya besar bantuan yang diberikan sekaligus itu sebesar Rp 240 ribu, maka akan naik menjadi Rp 500 ribu. (sit/aim)

Pertanian Sayur Jadi Andalan Desa Sukoanyar LAHAN pertanian yang subur dan irigasi yang bagus, menjadi nilai plus yang dimiliki Desa Sukoanyar, Kecamatan Pakis. Dari total jumlah penduduk sekitar 6.300 jiwa, Desa Sukoanyar memberikan peran yang besar untuk suplai sayurmayur selain produksi utama desa berupa tanaman padi. Jika tanaman ketela sudah cukup terkenal dari desa itu, maka tanaman pendamping lain yang tidak kalah terkenalnya, yakni sawi. Kontur tanah dan kelembabannya yang sangat menarik, membuat sawi produksi Sukoanyar menjadi salah satu pilihannya karena memiliki kadar air yang cukup bagus. Seorang petani sawi, Riyanto, 50 tahun, misalkan, se­ngaja memilih sawi sebagai tanaman penyeimbang setelah padi, karena sistem tanam dan pemasarannya yang cepat. Hanya membutuhkan waktu sekitar 40 hari untuk proses tanam hingga panen, biaya produksi sebesar Rp 2,5 juta mampu dikembangkan menjadi Rp 7,5 juta.

“Sawah saya di sini hanya seperempat hektare. Dari lahan itu, tahun pertama saya gunakan untuk menanam sawi. Lalu, setelah proses panen selesai, mulai menanam padi sebagai produksi utama. Padi sendiri, memiliki masa tanam hingga panen sekitar 4 bulan,” kata pria yang mengaku sudah 25 tahun menanam sawi seba-

gai tanaman pendukungnya. Tanaman ketela baginya membutuhkan waktu lama untuk merawat ketela. Termasuk, sistem perawatannya sebelum panen, juga sangat banyak. Sehingga, perlu modal yang cukup besar dan penuh resiko. “Menanam ketela itu harus telaten. Karena usai ditanam, masih harus diberi pupuk. Ka-

lau tidak, tanaman ketelanya bisa rusak. Meski pun ketela menjadi andalan Sukoanyar, namun saya tetap memilih sawi karena lebih simpel. Apalagi, tanaman sawi sangat bagus untuk membantu penyuburan tanah,” lanjutnya. Selain mudah, pemasaran dari sawi juga sangat cepat. Biasanya atau saat musim panen, pembeli

SIGIT ROKHMAD/ MALANG POST

PANEN: Riyanto saat menikmati hasil panen Sawi di lahannya. Insert Kades Sukoanyar, H Usman.

akan datang sendiri dan membawa kendaraan ke persawahan. Selanjutnya, langsung ditawar dan petani hanya tinggal menyisihkan waktu untuk membuat ikatan pada tiap batang sawi (bentelan). “Saat sawi harganya Rp 7 ribu, maka keuntungan kami lumayan tipis. Namun, kalau harganya sampai Rp 10 ribu atau lebih, keuntungan saya sebagai petani cukup lumayan. Kepala Desa Sukoanyar, H Usman, mengatakan bahwa hampir 65 persen masyarakatnya mengandalkan sektor pertanian sebagai mata pencaharian. Dari jumlah itu pula, padi tetap menjadi produksi andalan. Menyusul kemudian, ketela dan horticultura yang diantaranya adalah sawi segar desanya. “Prosentase mata pencaharian penduduk, tanaman padi masih tetap menjadi unggulan dengan kisaran lahan produktif sekitar 82.203 hektare. Kemudian, Ubi atau ketela sekitar 80.200 hektare dan ada sawi dengan kisaran 20.700 hektare,” katanya. (sit/aim)

MALANG – Setelah lima bulan rusak parah dan diberitakan Malang Post beberapa waktu lalu, Jalan Dermo Desa Mulyoagung, Kecamatan Dau, mulai Jumat (17/4) lalu diperbaiki Dinas Bina Marga Kabupaten Malang. Warga memang berharap, jalan itu bisa segera diperbaiki untuk kelancaran arus lalu lintas jalur alternative itu. “Sebelumnya ada survey dan pengukuran. Baru Jumat lalu meterial untuk perbaikan datang, dan siangnya langsung dikerjakan,’’ kata Supriyadi, warga Jalan Dermo kepada Malang Post, kemarin. Sebelumnya, kondisi Jalan Dermo rusak sangat parah. Aspal jalan alternatif yang menghubungkan Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu ini banyak yang mengelupas. Bahkan, jalan yang dilewati trayek angkutan BatuLandungsari ini juga penuh lubang. Kondisinya pun semakin parah jika musim penghujan. Lubang jalan bak kolam, karena air yang menggenang sulit surut. Kendaraan yang melintas pun harus berhati-hati. Karena lubang yang cukup dalam itu kerap membuat warga jatuh. Sementara itu Kepala Dinas Binamarga, Kabupaten Malang, M. Anwar membenarkan jika perbaikan jalan di Jalan Dermo baru bisa dilakukan sejak Jumat (17/4) lalu. “Dari informasi yang disampaikan Malang Post beberapa waktu lalu, besoknya petugas kami melakukan survey. Begitu melihat kondisi jalan yang betul-betul rusak parah, kami pun mengusulkan perbaikan dilakukan secepatnya,’’ kata Anwar. Anwar yang bekerja bersama tim tidak sekadar menambal aspal yang mengelupas, tapi juga menutup lupang di aspal dengan material batu. Ini dilakukan, agar aspal yang menempel betul-betul kuat “Kalau hanya ditutup pasir, pasti kondisinya tidak akan tahan lama. Itu sebabnya, di bagian bawah lubang diberi material, agar kuat,’’ urainya. Perbaikan jalan yang dilakukan sejak Jumat lalu, menjangkau jalan hingga dya kilometer dengan lebar jalan tiga meter. “Karena hanya menambal, tidak ada yang lain makanya cepat. Dua hari pengerjalan sudah sampai di Desa Landungsari,’’ katanya. Sedangkan Camat Dau Drs Eru Suprijambodo, M.Si, mengaku puas dengan adanya perbaikan jalan Dermo. Dia menyebutkan, sebagai wilayah yang berbatasan dengan kota, tidak selayaknya Jalan Dermo rusak. Lebih-lebih ini merupakan jalan alternatif bagi seluruh kendaraan, saat di jalan utama mengalami kemacetan. “Saya berterima kasih dengan Dinas Bina Marga yang sudah merespon usulan warga,’’ katanya. (ira/aim)

Soal PPP, KPU Pilih Menunggu SE MALANG – Dualisme kepemimpinan di tubuh PPP Kabupatyen Malang, mengancam partai berlambang Kakbah itu tidak dapat terlibat dalam pemilihan kepala daerah. KPU Kabupaten Malang pun belum dapat menentukan, kubu PPP siapa yang akan dapat diterima dalam Pilkada Desember mendatang. Di Kabupaten Malang ada dua kepengurusan PPP, kubu Romy dipimpin Syaiful Effendi dan kubu Suryadharma Ali di pimpin A. Solikin. “Kami masih menunuggu surat edaran (SE) dari KPU. Dari SE KPU inilah nanti bisa dilihat apakah PPP yang kondisi partainya berkonflik ini bisa lolos atau tidak’’ kata Divisi Hukum KPU Kabupaten Malang Totok Haryono kepada Malang Post, kemarin. Pihaknya tidak ingin berandai-andai. Yang pasti, partai yang berkonflik, sejak awal sudah diberitahu untuk menunggu hasil keputusan KPU pusat. Karena KPU di daerah juga menunggu SE KPU yang di dalamnya berisi berbagai peraturan tentang Pilkada lansung serentak ini. Dia menyebutkan, KPU tidak mau terlibat dalam konflik partai. Itu sebanya, KPU memilih menunggu. “Setelah SE KPU keluar, baru kemidian ada sosialisasi sekaligus klarifikasi partai mana sah. Kami juga akan bertanya ke KPU pusat untuk mendeteksi kubu partai mana yang boleh maju, jadi tidak ujug-ujug, semua ada aturannya lebih-lebih masalah partai adalah masalah nasional,’’ tambah mantan wartawan ini. “Karena sifatnya nasional, maka kami juga akan berkoordinasi dengan KPU pusat, untuk langkahlangkah selanjutnya. Selain menunggu SE KPU, Totok juga menyebutkan saat ini KPU Kabupaten Malang mulai membuka pendaftaran rekruitmen untuk petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). Pendaftaran dibuka selama sepekan mulai Minggu (19/4) – Minggu (26/4) mendaftar. (ira/aim)

REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: kurdi


20

MINGGU, 19 APRIL 2015

SEMANGAT AREMA BIRUKAN RAMPAL RAMPAL : Senam Rampal yang dihelat Malang Post bersama Kodim 0833 Kota Malang kembali bergoyang dan dipastikan berlangsung meriah. Tema yang diusung

dalam senam edisi kali ini bernuansa biru menambah cerah seperti minggu lalu.. hari ini ribuan pecinta senam se- Malang Raya akan kembali menghentak rampal bersama

instruktur-instruktur handal. Dan yang tidak kalah penting intruktur senam juga akan selalu menyiapkan gerakan baru untuk memberikan semangat baru bagi senamers.

foto-foto : dicky bisinglasi/malang post

REDAKTUR: GUEST GESANG, LAYOUTER: angga


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.