Palembang Ekspres Senin, 7 Januari 2012

Page 1

Rina Purnamasari

Termotivasi Sang Motivator Eceran

PalembanG. Pe – Siapa yang tak kenal dengan sosok motivator kenamaan di Indonesia. Bagi perempuan yang hobi traveling ini menganggap Mario Teguh adalah seorang toko yang mampu menginspirasi bagi semua orang. Kata-kata yang diucapkannya

plg.ekspres@gmail.com Palembang Ekspres www.issuu.com/palpres

bersambung ke Hal 5

senin, 7 januari 2013

TerbiT 16 Halaman foto alhadi farid / PalPrEs

Penghuni Rutan Diduga Simpan Sabu di Bantal SAPA PENONTON

foto noVa wahyudi / PalPrEs

Dari atas mobil mini yang dikemudikan Gubernur sumsel, H alex noerdin, personel slank menyapa para penonton yang memadati stadion Gelora sriwijaya Jakabaring.

Alex Tetapkan Slank Jadi Warga Kehormatan SFC

PalembanG. Pe – Laga perdana Indonesia Super League (ISL) 2013 antara tim kebanggaan “Wong Kito”, Sriwijaya FC melawan Persiba Balikpapan resmi dibuka Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Ir H Alex Noerdin, Sabtu (5/1). Ribuan pendukung setia Sriwijaya SFC sejak sore sudah memenuhi Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring. Acara yang dimeriahkan oleh grup band Slank, juga dihadiri oleh Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti. Dalam sambutanya, Alex menghimbau seluruh penonton untuk menjaga keamanan dan kenyamanan juga ketertiban. Dalam kesempatan yang sama, Gubernur yang dikenal sangat perhatian dengan dunia olahraga ini memberikan penghargaan kepada grup band Slank yang digawangi Kaka, Bimbim, Ridho, Ivanka, dan Abdee Negara diberikan penghargaan kostum Sriwijaya FC bersambung ke Hal 5

MASIH BERKELIT

foto alhadi farid / PalPrEs

Dalam pemeriksaan awal langsung Kepala Kesatuan Pengamanan rutan Klas i a Pakjo Palembang, Tri Purnomo (membelakangi kamera) di hadapan barang bukti, tersangka mahori alias Uju mondit (peci putih) masih berkelit atas tuduhan kepemilikan sabu-sabu seperti pada foto insert.

PalembanG. Pe - Walaupun masih berstatus sebagai titipan di Rumah Tahanan (Rutan) Klas I A Pakjo Palembang, karena masih menjalani persidangan, namun seorang penghuni Rutan bernama Mahori alias Uju Mondit (70), bersambung ke Hal 5

Agung-Dwi Dinobatkan BG Polsri 2013 PalembanG. Pe – Setelah melalui tahapan seleksi yang cukup ketat. Akhirnya pasangan Agung Putra Hardani dan Dwi Anggraini dinobatkan sebagai Bujang Gadis Politeknik Negeri Sriwijaya (BP Polsri) tahun 2013, menyingkirkan 11 pasang finalis lainnya. bersambung ke Hal 5

UNJUK KEBOLEHAN GALI DUKUNGAN

foto tuntEja / ybE

Walikota Palembang, H eddy santana Putra memohon dukungan sebagai calon Gubernur sumsel periode mendatang dalam kunjungan di mariana, kemarin.

ESP : “Cocok Dak Pasangan Aku?”

PanGKalan balai. Pe - Calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) 2013-2018, Ir H Eddy Santana Putra MT (ESP), seolah tak berhenti menyapa rakyat Sumsel. Sabtu (5/1), Walikota Palembang ini bersentuhan langsung dengan masyarakat Mariana, Kabupaten Banyuasin.

Ada yang menarik dari kunjungan kali ini, ESP sempat memperkenalkan Anisja Djuita Supriyanto (Wiwiet Tatung), seorang wanita yang belakangan kuat diisukan akan mendampinginya menuju Sumsel 1. Bahkan dia menanyakan pendapat masyarakat bersambung ke Hal 5

TVS Neo, Tenaga Kuat Plus Irit BBM

Ditahan Seri, PR Berat Kas

PalembanG. Pe - Gagal meraup tiga poin pada laga pertama di depan puluhan ribu penonton yang memadati Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Sabtu (5/1) lantaran ditahan imbang Persiba Balikpapan 1-1.

selenGKaPnya baca Hal 10

foto alhadi farid / PalPrEs

bersambung ke Hal 5

Banyak Cinta Cukup Satu Bintang (1)

s

foto budi alaMsyah/ PalPrEs

Ribuan Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

PanGKalan balai. Pe - Nasib petani di tiga Kecamatan Kabupaten Banyuasin berada di ujung tanduk. Betapa tidak karena ribuan hektar sawah di 3 Kecamatan di antaranya Muara Sugihan, Muara Padang, dan Markati Jaya terancam

foto alhadi farid / PalPrEs

HaDirnya tVs neo Xr 110 cc dengan desain lebih elegan, bertenaga kuat dan hemat bahan bakar. Motor bebek yang diproduksi di pabrik tVs di Karawang timur, Jawa Barat ini mengusung fitur-fitur inovatif dibandingkan dengan bebek sekelasnya.

BERI BANTUAN

calon bupati banyuasin yang juga Wakil Ketua DPrD banyuasin, H askolani memberikan bantuan kepada petani di muara Padang.

Dengan kompak, 12 pasang finalis menari bersama di panggung Grand Final Pemilihan bujang Gadis Polsri tahun 2013, sabtu (5/1).

gagal panen. Tentunya hal ini menyebabkan nasib para petani akan mengalami kesulitan. Goyo (45), petani Desa Daya Kusuma, Kecamatan Muara Sugihan menuturkan, ladangnya akan terancam gagal bersambung ke Hal 5

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : iqbql.palpres@gmail.com Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.

UDaH 10 tahun lamanya aku merantau di kota orang. awalnya untuk mengenyam pendidikan menjadi sarjana. namun akhirnya di kota ini juga suka dukaku terajut sebagai seorang perempuan. aku sangat beruntung diberikan wajah cantik dengan tubuh ideal yang banyak idamkan oleh para perempuan. tidak heran jika aku dengan mudahnya menggaet lakilaki yang aku inginkan. namun aku dulu tidak seperti itu ketika menginjakkan kaki di kota ini. Karena aku masih terlalu lugu dan tabu mengenal cinta dengan lelaki, apalagi aku tidak banyak teman waktu itu. seiring waktu aku mulai bisa menyesuaikan dengan teman kampus dan bersambung ke Hal 5 teman kosku.


PALEMBANG EKSPRES

senin, 7 januari 2013

Halaman 2

H Yustianus SE MSi, Kepala Sekretariat BPSK Palembang

Laporkan ke Pertamina atau BPSK

Langar Kontrak Distribusi BBM

SPBU Perlu Dibina dan Dievaluasi Walaupun pihak PT Pertamina sering melakukan pembinaan terhadap Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang tidak melayani masyarakat. Namun, pada kenyataannya pembinaan itu tidak pengaruhi operasi dari SPBU itu. Terbukti masih banyak SPBU yang tidak mematuhi kontrak distribusi dengan PT Pertamina, dengan tidak melayani masyarakat.

B

iasanya jika SPBU itu melakukan pelanggaran kontrak distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) kepada masyarakat, maka operasional SPBU itu akan dihentikan. Oleh karenanya masyarakat harus mengetahui hal itu sehingga berhentinya beroperasi SPBU itu bukan karena ada perubahan manajemen. Penghentian operasional SPBU itu hingga batas waktu yang tidak dapat dipastikan. Namun untuk menghentikan beroperasinya SPBU itu, pihak Pertamina tidak asal menghentikan. Pertamina terlebih dahulu akan memberikan teguran kepada SPBU itu. Jika teguran itu tidak diikuti, maka Pertamina akan menghentikan operasi SPBU itu. Apalagi jika SPBU itu sudah banyak melakukan pelanggaran. Pertamina menghentikan beroperasi suatu SPBU, untuk melakukan pembinaan dan evaluasi. Karenanya batas waktu pembinaan dan evaluasi tidak bisa ditentukan. Evaluasi yang dilakukan dengan melihat apakah sudah memperbaiki dan meningkatkan pelayanan, jika dari evaluasi belum maka masih masa pembinaan. Begitu selesai dilakukan pembinaan dan evaluasi, maka jika nanti beroperasi kembali, SPBU itu tidak akan melakukan pelanggaran dan akan melayani masyarakat. Oleh karenanya setiap SPBU harus berkoordinasi terus dengan Pertamina supaya bisa termonitor dalam melayani masyarakat. Pembinaan dan evaluasi terhadap SPBU yang melakukan pelanggaran juga diduga terjadi di SPBU 24.301.14 di depan Markas Korem Garuda Dempo (Gapo) Jalan Jendral Sudirman, KM 5. Oleh karenanya SPBU itu hingga kini tidak beroperasi sementara. Namun, beberapa pegawai SPBU membantahnya. Sejumlah pegawai menyatakan jika SPBU

Suara : 569 Persentase : 8,64 %

Harian Umum

tempat mereka bekerja stop beroperasi disebabkan adanya pergantian managemen. Dimana pemilik SPBU tersebut telah berpindah tangan ke seorang pengusaha asal Jakarta. Padahal sebelumnya pemilik SPBU itu merupakan orang Sekayu Musi Banyuasin. Pengawai SPBU itu berdalih, jika pemilik lama hanya mau berkonsentrasi mengurus SPBU yang di Banyuasin dan OKI. Namun, ada juga informasi jika keuangan SPBU lagi bermasalah karena uang ratusan juta rupiah milik SPBU diselewengkan manager yang tak lain adik ipar pemilik SPBU. Walaupun berbagai alasan yang dilontarkan pegawai SPBU itu, namun pada kenyataannya SPBU itu telah melanggar kontrak pendistribusian BBM dari Pertamina. Oleh karenanya pihak Pertamina saat ini masih melakukan pembinaan dan evaluasi terhadap SPBU tersebut. Hal itu dikuatkan dengan pernyataan dari Robert MVD, External Relation Fuel Retail Marketing Pertamina Region II Sumbagsel yang menyatakan, jika SPBU tersebut dalam tahap pembinaan yang belum bisa dipastikan sampai kapan. Untuk sejumlah SPBU di Kabupaten OKI ternyata masih banyak yang melayani pembelian BBM dengan menggunakan jeriken. Hal ini dinilai karena pengawasan penggunaan BBM bersubsidi di Bumi Bende Seguguk masih sangat lemah. Oleh pihak Pertamina, memang SPBU diperbolehkan melakukan pengisian BBM dengan jeriken. Namun hanya untuk yang memiliki surat izin dari pemerintah daerah maupun Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) ataupun pemerintah daerah. Menurutnya, sudah banyak SPBU yang diberikan teguran dan pembinaan agar tidak melayani jerigen dan mendahulukan kendaraan konsumen, tapi karena banyaknya SPBU membuat semuanya tidak terpantau secara maksimal. Pantauan di lapangan, beberapa SPBU yang masih melayani pembelian dengan jeriken yakni SPBU nomor 24.306.127 yang terletak di Jalan Raya Pampangan, SPBU bernomor 24.306.153 di Desa Tebih Suluh, Kecamatan Lempuing dan bernomor 24.306.32 di Desa Pematang Panggang, Kecamatan Mesuji.

Suara : 5654 Persentase : 85,80 %

Suara : 57 Persentase : 0,87 %

foto: alhadi farid / palpres

Walaupun banyak pengguna kendaraan yang antri, petugas SPBU tersebut masih sempat-sempatnya melayani pembelian dengan jeriken. Parahnya, hal itu dilakukan secara terang-terangan di siang hari ketika masyarakat banyak yang mendatangi SPBU guna mendapatkan BBM. Sementara itu Kepala Disperindagkop OKI, Mahmud Iswan SH melalui Kasi Pengawasan Perdagangan, M Teguh mengatakan, pihaknya sejak awal 2012 lalu tidak lagi melakukan perpanjangan ataupun pembuatan izin pembelian BBM dengan menggunakan jeriken. ”Tidak lagi pemberlakuan izin lagi, sebab kami sejak akhir 2011 sudah tidak memberlakukan surat izin tersebut,” singkatnya. Terpisah, salah seorang pegawai SPBU Pampangan mengaku pihaknya tetap melayani pembelian dengan jeriken asalkan pembelinya membawa surat keterangan dari dinas terkait, Camat, Kapolsek dan pihak lainnya. ”Masih bisa membeli dengan derijen asalkan membawa surat dari kapolsek dan camat,” singkat pegawai SPBU tersebut tanpa menyebutkan nama. Upaya menghindari terjadinya penyalahgunaan sekaligus pelanggaran di lapangan, Diperindagkop dan UKM Kota Pagaralam mengintensifkan pengawasan terhadap BBM jenis premium dan solar bersubsidi di wilayah Kota Pagaralam. Kepala Disperindagkop dan UKM Kota Pagaralam, Drs H Anwar Rasyid melalui Kabid Perdagangan Budiarjo Sahar mengatakan, di Kota Pagaralam total terdapat tiga SPBU melayani penjualan BBM jenis premium dan solar bersubsidi diperuntukkan bagi masyarakat kalangan menengah kebawah bukan diperuntukan bagi industri besar. Untuk itu, diperlukan pengawasan secara ketat guna menghindari terjadinya kelangkaan serta upaya pemerataan suplay BBM bagi masyarakat maupun penyalahgunaan dalam lainnya. “Berkurangnya jatah pasokan BBM di tiga SPBU yang ada diantaranya SPBU Karang Dalo, SPBU Simpang Manna dan SPBU Perandonan oleh Pertamina Lahat beberapa waktu lalu, bisa saja dimanfaatkan pihak-pihak tidak bertanggungjawab untuk mengambil keuntungan dari situasi yang ada, untuk mengantisi-

Suara : 284 Persentase : 4,31 %

Suara : 9 Persentase : 0,14 %

pasinya perlu pengawasan ketat,” tegasnya. Lebih lanjut ditambahkan Budi, ada beberapa langkah upaya yang sudah kita terapkan guna mengantisipasi kelangkaan BBM di Pagaralam di antaranya, memberikan surat edaran ke sejumlah SPBU agar dapat membatasi pembelian BBM bagi kendaraan roda dua maupun roda empat termasuk dalam bentuk jeriken. Selain itu pihaknya selalu mengadakan rapat intern Pemkot Pagaralam berkoordinasi bersama guna mengatasi permasalahan yang timbul ditengah masyarakat khususnya terkait BBM bersubsidi itu. “Kita selalu berharap kepada masyarakat jangan sampai memanfaatkan situasi yang ada untuk keuntungan sepihak,” ucapnya seraya mengatakan, bila memungkinkan Disperindagkop juga akan melakukan koordinasi dengan Depo Pertamina di Lahat agar kuota BBM di Pagaralam tetap lancar dan tidak dikurangi jatahnya. Sementara itu mengenai sering terjadinya antrian panjang sehingga mengakibatkan sebagain masyarakat kesulitan mendapatkan BBM di sejumlah SPBU, Disperindagkop belum dapat menilai terlampau jauh apakah akibat adanya penimbunan oleh oknum tertentu atau lainnya. “Adanya antrian panjang di sejumlah SPBU tentunya perlu analisa mencari solusi dan dukungan semua pihak terkait dalam turut serta membantu antisipasi penaggulangan agar tidak terjadi kelangkaan BBM di Kota Pagaralam. Tapi, hingga saat ini antrian BBM disejumlah SPBU sudah mulai normal kembali,” bebernya. Terpisah Pengelola SPBU 24.315.144 Karang Dalo Tri Wibowo mengatakan, sejak diberlakukannya kebijakan dari Depo Pertamina Lahat, mulai dua pekan terakhir, pendistribusian premium di SPBU sedikit di batasi. Bila sebelumnya dalam satu minggu pendistribusian tidak pernah berhenti, kini setiap hari Minggu kiriman pasokan premium tidak diisi lagi. “Dampak dari pembatasan pendistribusian premium, jelas bisa dilihat dengan ramainya antrian kendaraan di SPBU, baik pengendara mengguna kendaraan roda dua atau juga roda empat berbaris panjang mengantri BBM premium dan solar,” pungkasnya. TIM

Banyaknya kecurangan yang dilakukan pengelola Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) kepada konsumen, dinilai Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Palembang sudah melanggar Undang-undang (UU) nomor 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen. “Kalau ada konsumen merasa dirugikan dari pelayanan dari suatu pelaku usaha, bisa melaporkan ke pihak Pertamina atau BPSK,” terang Kepala Sekretariat BPSK Palembang H Yustianus SE MSi. Dijelaskannya, konsumen memiliki hak yang harus dipenuhi oleh pelaku usaha. Hak ini diatur dalam UU nomor 8 tahun 1999 seperti hak diperlakukan atau dilayani secara benar dan jujur serta tidak diskriminatif. Selain itu, konsumen juga berhak untuk memilih barang dan atau jasa serta mendapatkan barang dan atau jasa tersebut sesuai dengan nilai tukar dan kondisi serta jaminan yang dijanjikan. Meski demikian, menurutnya, pemerintah sudah berupaya untuk memberikan standarisasi pengisian minyak sesuai dengan takaran. Karena itulah, saat dilakukan pengecekan tera, dilakukan sebanyak dua kali. “Kalau tera itu sudah dimainkan, jelas takarannya tidak sesuai lagi,” terangnya. Diketahui, BPSK merupakan badan dibawah naungan pemerintah yang bertugas menangani dan menyelesaikan sengketa antara pelaku usaha dan konsumen. Biasanya, penyelesaian sengketa pada badan ini dilakukan dengan cara mediasi. RIS

Melanggar, Distribusi BBM Distop PALEMBANG. PE- Tidak beroperasinya Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang berada di depan Korem jalan Jendral Sudirman terkena pembinaan atau sanksi dari Pertamina Region II. Menurut Robert MVD, External Relation Fuel Retail Marketing Pertamina Region II Sumbagsel membenarkan jika SPBU tersebut dalam tahap pembinaan yang belum bisa dipastikan sampai kapan. ”Kata siapa perubahan manajemen jadi SPBU tidak beroperasi, yang ada itu SPBU lagi diberi pembinaan oleh Pertamina,” ujar Robert yang dihubungi Palembang Ekspres. Justru jika SPBU tidak ada masalah kemudian tidak beroperasi maka akan kena teguran dari Pertamina karena tidak melayani masyarakat. Tutupnya SPBU yang melayani penjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar dan premium ini menurut bapak dua anak ini karena banyak pelanggaran yang dibuat. ”Sehingga perlu dibina sampai melakukan perbaikan, jadi sampai saat ini pembinaan masih diberlakukan, sampai batas waktu yang belum ditentukan karena SPBU tetap dievaluasi oleh Pertamina,” bebernya. Evaluasi yang dilakukan dengan melihat apakah sudah memperbaiki dan meningkatkan pelayanan, jika dari evaluasi belum maka masih masa pembinaan. Bahkan Robert menambahkan, sebelum melakukan pembinaan, pihaknya sudah beberapa kali memberikan teguran kepada pengelola SPBU. ”Ya ada beberapalah kesalahannya yang jelas SPBU harus berbenah diri,” ujar Robert ketika ditanyai mengenai kesalahan SPBU sehingga harus mendapatkan pembinaan. SPBU juga harus berkoordinasi terus dengan Pertamina supaya bisa termonitor dan kembali melayani masyarakat dengan baik. ”Kalau soal kesalahan sebaiknya tidak diekspos yang perlu diketahui masyarakat SPBU itu dalam masa pembinaan bisa lebih baik melayani masyarakat, kalau salahnya apa rata-rata melanggar ketentuan dan kontrak penyaluran BBM,” bebernya. LA

Suara : 16 Persentase : 0,24 %

Pimpinan Umum: Rosmiyati. Pemimpin Perusahaan: Ahmad Rosidi. General Manager: Tri Nurwanto. Pemimpin Redaksi: Muhammad Iqbal, Redaktur Pelakasana : Berry Sandi. Koordinator Liputan: Trisno Rusli Redaktur : Berry Sandi, Trisno Rusli, Tun Teja, Ella Sulistiana, Dian Cahyani Fitri. Staf Redaksi: Bala Putra, Janta, M. Joviter, M Wijdan (Ogan Ilir), Yuni Hartati (Muba), Hendra (OKU), Rifat Achmad (Lubuklinggau), Heru Fachrozi (Muara Enim), Heri Afrizon (OKU Selatan), Firdaus (Empat Lawang/Lahat), Mujianto (OKI), Arman Jaya (OKU Timur), Andre (Prabumulih), Budi Alamsyah (Banyuasin), Eko Wahyudi (Pagaralam), Al Imron (Musi Rawas) Redaktur Foto: Nova Wahyudi, Alhadi Farid. Bagian Pracetak: M Firman,Firyansyah, Abdul Kholid, Kgs Yahya, Bagian Iklan: David Arianto(Manager), Acounting Executive/AE : Noris Taslim, Yusri. Bagian Pemasaran: Abdul Kadir (Manager), Lukman, Alwi Riyanto Bagian Keuangan : Dimas Murdani Muharam. Bagian Umum: Silvi Winda Pratiwi, Penerbit: PT Citra Media Palembang Ekspres Komisaris Utama: H Suparno Wonokromo. Komisaris: Muwarni, H Didi Wahyudi. Direktur Utama: H. Subki Sarnawi. Direktur: H Mahmud,Yunita Ayu Tarif Iklan: Iklan Baris per baris Halaman 1 Display Full Colour/Warna Rp.60.000/mm kolom, Halaman 1 BW Rp.30.000,/mm kolom,Halaman Dalam Full Colour/Warna Rp.25.000/mm Kolom Harga Berlangganan Koran : Rp.25.000/bulan No. Rek Mandiri Pasar 16 PT Citra Media Palembang Ekspres 113002062008.8 plg.ekspres@gmail.com

Alamat Redaksi/ Sirkulasi/ Iklan: Gedung Graha Pena Palembang, Jl Kol H Barlian No 773, Palembang. Telepon (0711) 8304424, 411768, 415263, 415264, 419503. ext 136,139 Fax (0711) 420066.


Subuh

Zhuhur Ashar Maghrib Isya

04:37 12:09 15:34 18:18 PALEMBANG EKSPRES

sEnin, 7 jAnuAri 2013

19:32

Halaman 3

MELUAP Akibat hujan deras yang

mengguyur kota Palembang beberapa pekan ini,

kolam retensi Danau OPI Jakabaring tidak dapat

lagi menampung air dan

meluap hingga ke jalan. Tak

pelak cukup mempengaruhi

jumlah pengunjung di tempat wisata alternatif tersebut

dan berakibat menurunnya pendapatan para pelaku usaha di sana.

Foto novA WAhyudi PALPrEs

Harga Sembako Belum Stabil Hasil Sidak Gubernur PALEMBANG. PE – Belum stabilnya harga Sembilan Bahan Pokok (Sembako) akhir-akhir ini, mulai meresahkan masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel) dan terutama di Kota Palembang. Melonjaknya harga tersebut, membuat Gubernur Sumsel Ir H Alex Noerdin, Sabtu (5/1), melakukan inspeksi mendadak (sidak). Sidak digelar di Pasar Lemabang Palembang dengan tujuan mengetahui kondisi harga kebutuhan pokok lima hari pasca tahun baru. Sekitar pukul 06.00 WIB, Gubernur menemukan kondisi harga sejumlah sembako masih belum stabil. Bahkan, ada sejumlah kebutuhan pokok yang harganya melambung tinggi. Salah satunya harga daging sapi yang masih di Rp 95 ribu hingga Rp 100 ribu perkilo, sedangkan daging ayam Rp 30 ribu perkilo yang sebelumnya Rp 25 ribu perkilo. Tak hanya itu, kenaikan harga juga terjadi pada harga cabe karena pasca Natal dan tahun baru belum ada penurunan serta harga masih rata-rata Rp 28 ribu perkilo.

“Tujuannya adalah mengecek harga kebutuhan pokok setelah Natal dan tahun baru kemarin. Hasilnya memang sempat ada beberapa kebutuhan yang naik untuk beberapa macam sembako,” beber Alex kepada Palembang Ekspres. Diakuinya, kenaikan sembako beberapa pekan terakhir, disebabkan banyak faktor. Mulai dari minimnya pasokan sapi dari daerah pemasok, seperti dari Jawa Timur dan Lampung. Kondisi ini bukan hanya dialami masyarakat Sumsel, melainkan sudah menyeluruh secara Nasional. “Seperti Jawa Timur yang menjadi pemasok daging sapi saja masih kekurangan, apalagi Sumsel yang masih impor dari daerah lain,” katanya. Sedangkan kata dia, untuk sayuran dan daging ayam lebih disebabkan banyak daerah pertanian yang terkena musibah banjir. Meski demikian, dirinya optimistis, karena tidak lama lagi pasokan dan harga daging dan komoditas lainnya kembali normal.“Seperti itulah harga pasar, kalau sudah naik susah turunnya, itu sudah

H Alex Noerdin

biasa. Tapi, tidak lama lagi akan normal kembali,” ungkapnya. Dia mengajak masyarakat agar tidak terlalu memaksakan diri berbelanja yang tidak begitu perlu. Sebab, kebiasaan ini juga menjadi penyebab lain terjadinya kenaikan harga. “Saya lihat tadi (kemarinred), warga santai-santai saja saat di pasar. Nah, cara seperti inilah yang harus dibiasakan. Jangan terlalu panik atau borosboros saat belanja,” imbaunya.

Sementara itu, H Nasrun Umar, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Sumsel mengungkapkan, pihaknya yakin melonjaknya harga daging sapi dan komoditas lainnya di pasaran tidak akan berlangsung lama. “Untuk beberapa hari ke depan stok sembako masih normal walaupun harganya terbilang masih mahal, akan kita upayakan secepatnya harganya kembali stabil,” kata dia. Di tempat yang sama, salah seorang pedagang, Amin mengatakan, meski harga sejumlah komoditas kebutuhan pokok kini naik dari sebelum Natal dan tahun baru, dagangannya tetap diserbu pembeli. “kenaikan masih seperti biasa sebelum kenaikan. Tidak begitu berpengaruh dengan pendapatan dan modal saya,” kata dia. Usai melakukan sidak ke Pasar Lemabang, Gubernur beserta istri, Hj Eliza Alex Noerdin dan sejumlah kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemprov Sumsel menyantap sarapan pagi di salah satu warung kopi milik H Anang di kawasan Pasar Kuto Palembang. Di sini, Gubernur menyempatkan interaksi dengan warga sekitar sambil menyantap lontong dan teh susu yang dipesan. DYN

Retribusi Parkir Sudirman Berkurang Rp 1,9 Juta Imbas Penerapan Parkir Paralel PALEMBANG. PE – Sejak penerapan parkir paralel di Jalan Sudirman dimulai Bundaran Air Mancur (BAM) hingga Simpang RSK Charitas per November 2012 lalu, retribusi parkir berkurang hingga Rp 1,9 juta. Sebelumnya, retribusi parkir di lokasi penerapan sistem parkir paralel ini mencapai Rp3 juta perhari. Namun, kini hanya Rp1,1 juta perhari. Hal ini disebabkan berkurangnya titik potensial. Kepala UPTD Perparkiran pada Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang Anzar Ibrahim mengaku kesulitan mengejar target.

Hal ini disebabkan, beberapa potensial retribusi parkir berkurang. Tahun 2011, retribusi parkir hanya terealisasi Rp4,4 Miliar dari target Rp5,7,5 miliar. Sedangkan 2012 lalu, target parkir Rp11,5 miliar namun hanya terealisasi 5,3 miliar. “Target yang dikeluarkan sangat tinggi dari tahun sebelumnya. Jadi kewalahan mencapai target,” akunya. Tingginya target retribusi parkir ini lantaran adanya perubahan Peraturan Daerah (Perda) perparkiran. Dalam Perda tersebut, disebutkan adanya kenaikan tarif parkir bagi kendaraan bermotor, baik motor maupun mobil. “Untuk 2013

ini memang perlu kita evaluasi lagi,”cetusnya. Dia menjelaskan, titik parkir yang diawasi Dishub ada 382 titik kolektor retribusi yang terbagi pada zona 1 – 9 di semua wilayah Palembang. Selain itu, ada 124 lokasi kantor parkir berlangganan. “Parkir progresif ada di bawah jembatan ampera 16 Ilir, saat ini masih berjalan begitu juga dengan parkir bulanan operasi PD Pasar,” jelasnya. Sementara, Kepala Dishub Palembang Masripin Thoyib menjelaskan, penerapan sistem paralel di Jalan Jenderal Sudirman dilakukan sebagai tahap awal mengurangi kendaraan yang terparkir di jalan nasional. Sebab, sesuai UU LLAJ 22/2009 melarang parkir di jalan nasional. “Kita harapkan tidak

ada lagi kendaraan yang terparkir di jalan Sudirman, tapi hal ini akan kita lakukan secara bertahap,” ungkapnya. Masih kata dia, banyak manfaat penerapan sistem paralel ini seperti mendukung penggunaan angkutan umum dan transportasi tidak bermotor (pejalan kaki dan sepeda), meningkatkan daya tarik pusat kota sebagai jantung kota, peningkatan kualitas perjalanan transportasi (berkurang kemacetan, kecelakaan dan pelanggaran akibat parkir). “Kita juga berharap sistem parkir paralel ini melakukan penataan dan transparansi pengelolaan parkir, dan terakhir meningkatkan pendapatan daerah di sektor parkir,” terangnya. RIS

Penggunaan APBD Belum Berkualitas Terbanyak Dikeluarkan Untuk Belanja Pegawai PALEMBANG. PE – Penggunaan APBD Kota Palembang Tahun Anggaran 2013 masih didominasi pada belanja tidak langsung. Dari total anggaran Rp 2,532 triliun, belanja tidak langsung mencapai Rp 1,503 triliun sementara belanja langsung sekitar Rp1,053 triliun. Diketahui, belanja tidak langsung merupakan belanja yang dianggarkan tidak terkait secara langsung dengan pelaksanaan program dan kegiatan. Berdasarkan data yang dihimpun Palembang Ekspres, alokasi belanja tidak langsung didominasi pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) mencapai Rp1,025 triliun. Besaran nilai ini didominasi untuk pembayaran gaji guru. ”Dari seluruh SKPD, Disdikpora paling banyak menerima alokasi anggaran sebesar Rp1,134 triliun, rinciannya

belanja tidak langsung Rp1,025 triliun dan belanja langsung Rp200 miliar,” terang Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Palembang, Hoyin di ruang kerjanya, Jum’at (4/1). Selanjutnya, BPKD dialokasikan belanja tidak langsung Rp155,6 miliar dan belanja langsung Rp12,9 miliar. Diakuinya, anggaran tersebut memang didominasi untuk pembayaran gaji pegawai, hibah, bantuan sosial dan biaya tidak terduga. ”Kami tidak ada kegiatan, cuma sosialisasi itupun dananya tidak besar hanya jutaan rupiah,” akunya. Hanya saja, tahun ini sudah dianggarkan untuk pembangunan gedung baru BPKD dengan 4 lantai. Lantai dasar digunakan untuk parkir sementara lantai 2 hingga lantai 4 dimanfaatkan untuk BPKD dan

KPPT (kantor pelayanan perizinan terpadu). ”Pembangunan gedung ini rencana pak wali, lokasinya mungkin di halaman parkir KPPT. Tahun ini sudah dianggarkan sebesar Rp10,4 miliar. Kalau dilihat dari site plan, lantai bawah untuk parkir. Secara filosofi, memang badan harus pisah dengan sekretariat,” terangnya. SKPD lain dengan belanja tidak langsung melebihi belanja langsung terdapat pada Dinas Kesehatan (Dinkes). Dari total alokasi anggaran Rp87,5 miliar, belanja tidak langsung sebesar Rp55,6 miliar sedangkan belanja langsung Rp31,8 miliar. Dinas Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran (DPPK), belanja tidak langsung Rp12,1 miliar dan belanja langsung Rp7,8 miliar. Dinas Tata Kota belanja tidak langsung Rp7 miliar dan belanja langsung Rp4,4 miliar. Dia menjelaskan, belanja tidak langsung memiliki beberapa komponen seperti

belanja pegawai Rp1,412 triliun, belanja bunga Rp35 miliar, belanja hibah Rp52,4 miliar, belanja bantuan sosial Rp910juta, belanja bantuan keuangan kepada provinsi, kabupaten/kota, pemerintah desa, partai politik Rp1 miliar dan belanja tidak terduga Rp2 miliar. Sementara, belanja langsung terbanyak Disdikpora sebesar Rp200 miliar. Sebagian dana ini, dialokasikan perbaikan sekolah. Selanjutnya, Dinas PUBM dan PSDA sebesar Rp145,7 miliar dari total alokasi anggaran Rp150 miliar. Dinas Penerangan Jalan, Pertamanan dan Pemakaman Rp80 miliar. Kemudian, Dinas PU Cipta Karya dan Perumahan Rp72,7 miliar dari Rp75,3 miliar. Dinas Kebersihan Rp48,7 miliar dari total anggaran Rp52,7 miliar. RSUD Bari Rp48 miliar dari Rp61,1 miliar. Satpol PP Rp26,3 miliar dari 29,6 M. Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Kelurahan Rp20 miliar dari Rp21,8 miliar. RIS

MODUS LAMA

Foto trisno PALPrEs

Tampak seorang anjal masih menggunakan modus lama, menggendong bayi mengundang iba dari penderma di jalanan protokol.

Keberadaan Anjal Kembali Marak

PALEMBANG. PE – Awal 2013, anak jalanan (anjal) kembali bertebaran di sejumlah persimpangan lampu merah. Beberapa anjal masih menggunakan modus lama yakni menggendong bayi untuk meminta belas kasihan dari pengendara mobil. Pantauan Palembang Ekspres, keberadaan anjal kembali marak di persimpangan rs rK Charitas pada akhir desember 2012 lalu. usia anjal relatif anak-anak sekitar 5-7 tahun. setidaknya ada sekitar 3-5 anjal meminta uang kepada pengguna jalan dengan menggendong bayi. Kepala Bidang Pelayanan rehabilitasi sosial pada dinas sosial (dinsos) Palembang, djunaidi menjelaskan, kuat dugaan anjal tersebut dimanfaatkan oknum tertentu untuk meraup keuntungan. ”Kelihatannya mereka (anjal) banyak ditunggangi dan dipelihara oknum tertentu. Ada orang yang memanfaatkan mereka. Kami juga meminta kepada LsM (lembaga swadaya masyarakat) untuk memperhatikan anjal ini,” kata dia, sabtu (5/1). Pihaknya pun sudah mengerahkan 6 personel untuk melakukan patroli setiap harinya. Belum lagi, patroli dari satuan Polisi Pamong Praja (satpol PP) mengerahkan 13 personel untuk mengawasi anjal. ”Besok (hari ini) kami memang akan melakukan rapat intern untuk anjal ini. selasa (8/1) kami juga akan melakukan rapat bersama satpol PP, Polresta dan Kodim 0418. sengaja kami jalin kerjasama dengan Kodim khusus untuk menertibkan anak punk karena sudah meresahkan masyarakat,” terangnya. Lebih jauh dia menjelaskan, sepanjang 2012 pihaknya sudah menertibkan 500 anjal termasuk gelandangan dan pengemis (gepeng). dari jumlah ini, 70 persen anjal termasuk orang baru selebihnya orang sama yang sudah pernah terjaring razia. ”sebenarnya lebih mudah kalau menertibkan orang baru, karena mereka takut saat petugas datang,” tuturnya. soal rencana pembuatan perda khusus penertiban anjal, sambung djunaidi, saat ini materi perda tersebut masih di godok oleh dPrd Palembang. Pada perda baru ini, pemberi sumbangan akan dikenakan sanksi denda dan kurungan. tak hanya itu, perda baru ini juga akan mengatur lebih luas wilayah pelarangan anjal. ”Kalau selama ini penertiban anjal menggunakan perda ketentraman dan ketertiban. dengan perda baru ini, wilayah pelarangan anjal tak hanya di 5 titik yakni jakabaring, Charitas, Fly over, simpang bandara dan simpang rajawali, tapi lebih meluas lagi,” harapnya. sebelumnya, dinsos megusulkan pembuatan perda penyelenggaraan kesejahteraan sosial. Penyusunan raperda ini dikarenakan perda ketertiban dan ketentraman dinilai belum menyentuh secara rinci mengatur anak jalanan di Palembang. Kepala dinsos Palembang, herty Mochtar menjelaskan, beberapa hal yang diusulkan untuk diatur pada perda ini yakni pemberian sanksi kepada pemberi sumbangan kepada pengemis dan anjal yang ada di persimpangan lampu merah. selama ini Pemkot Palembang hanya memberikan himbauan kepada masyarakat a untuk tidak memberikan sumbangan kepada anjal. sanksi yang diberikan kepada pemberi sumbangan ini berupa sanksi denda dan kurungan penjara. ”Alasan kita untuk memberikan sanksi kepada pemberi sumbangan di jalanan ini karena pemberian sumbangan tersebut malah mendidik pengemis menjadi pemalas. Padahal, kalau ingin memberikan sumbangan bisa melalui panti asuhan,” jelas dia. dalam kesempatan itu, pihaknya juga mengusulkan untuk mengawasi keberadaan organisasi sosial di masyarakat. Pihaknya mengindikasikan beberapa organisasi sosial belum mengantongi izin alias ilegal. salah satu organisasi sosial yang dimaksud adalah panti asuhan. ”Mungkin bentuknya bukan perda tapi Keputusan Walikota, sehingga prosesnya tidak lama seperti membuat perda,” katanya. RIS


Pendidikan PALEMBANG EKSPRES

senin, 7 januari 2013

Halaman 4

Gedung PAUD Srimenanti Terkendala SK Fasilitator MUARADUA. PE - Pembangunan ditahun 2012 lalu, masih menyisahkan pekerjaan rumah bagi Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan. Pasalnya bangunan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tepatnya di Desa Srimenanti Kecamatan Buay Pemaca hingga kini masih belum rampung dikerjakan. Dari pantauan Palembang Ekspres, kemarin (6/1) bangunan yang terdiri dari 3 lokal tersebut masih terlihat dengan jelas jika bangunan tersebut belum selesai

BELUM RAMPUNG

Bangunan PAUD Yang Tak Kunjung Rampung DiKerjakan Hingga Saar ini, Kemarin (6/1)

dikerjakan. Ini nampak terlihat gedung PAUD belum memiliki pintu dan kaca serta atap plafon pun masih bolong, belum selesai dikerjakan. Kepala Badan PMD Ahyan melalui Kaban Usaha Ekonomi Masyarakat (UEM) Juandi, mengakui jika pelaksanaan pembangunan gedung PAUD yang menggunakan anggaran PNPM Mandiri Pedesaan, belum selesai dibangun ”Memang kita akui hal ini dikarenakan dana sebesar 20 persen baru masuk 28 Desember lalu ke rekening UPK,”katanya.

Tak hanya itu, munurut dia, keterlambatan penyelesaian bangunan PAUD terkendala Surat Keputusan (SK) fasilitator kecamatan yang sudah habis di bulan September lalu. ”Masa SK fasilitator sudah habis, dan SK perpanjangan belum terbit. Saat ini kita masih menunggu diterbitkan kembali SK fasilitator kecamatan dari regional manajemen konsultan Sumsel, untuk meneruskan kembali pembangunan gedung tersebut ”Ucapnya. Namun terang Juandi, pihaknya menargetkan penyelesaian pembangunan gedung PAUD akan rampung pada Maret

FOTO: hery / palpres

Guru SD Kurang 1500 Orang EMPAT LAWANG. PE – Per Desember 2012, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Empat Lawang masih kekurangan guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) mencapai 1500 orang. Jumlah ini didominasi, hampir 90 persen guru Sekolah Dasar (SD) di daerah terpencil. Hal itu sesuai rasio jumlah penerimaan yang tidak sebanding dengan jumlah guru SD yang tercatat pensiun. Disisi lain, paska pemekaran dari Lahat, jumlah PNS di Empat Lawang belum sebanding atau hanya terisi separuh dari rasio jumlah penduduk mencapai 250.000 jiwa. “Kekurangan PNS sekitar 2.000 orang, dari jumlah kebutuhan itu 1500 nya guru,” ungkap Kepala BKD Empat Lawang, Januarsah Hambali, kemarin. Menurutnya, pada pendataan 2010 lalu jumlah guru SD mencapai 750 orang. Namun seiring waktu, dalam dua tahun terakhir sekitar 100 orang lebih masuk usia pensiun. Sementara penambahan CPNS dari penerimaan formasi umum hanya 12 orang. Jadi jumlah guru sekarang hanya sekitar 600 orang lebih, kekurangan ideal mencapai 1500 orang. Nah, harapan bisa meminimalisir kekurangan salah satunya

melalui jalur pengangkatan data base Kategori 1. Setidaknya 320 berkas yang diajukan, tercatat lulus 270 orang. Sisanya 50 orang masih proses pengajuan verifikasi ulang. “Itulah sebabnya kita ngotot protes ke Kementrian PAN RB dan BAKN, agar 50 Kategori 1 itu kembali di verifikasi,” urai Januarsah. Lebih jauh dia menambahkan, kekurangan guru memang cukup urgen di Empat Lawang. Apalagi jika tidak didukung tenaga guru komite sekolah. Ini menjadi PR penting bagi BKD, bagaimana memperioritaskan penerimaan guru pada penerimaan CPNS di tahun mendatang. “Kita berharap setelah proses pengangkatan Kategori 1 ini, dilanjutkan proses bagi honorer Kategori II. Ini peluang menambah kekurangan tenaga pendidik di Empat Lawang,” jelasnya. Sementara itu, Kadisdik Empat Lawang H Syahril, SIP, MM memastikan, saat ini pihaknya berupaya meningkatkan mutu pendidikan di Empat Lawang. Salah satunya dengan pemerataan mutu dan SDM tenaga guru, baik di perkotaan dan pedesaan. “Pemerataan penempatan guru dimaksimalkan, termasuk mutu pendidikan. Kita juga mengefisienkan tenaga guru komite sekolah, mendukung kekurangan guru yang ada,” kata Syahril. FIR

Banyak Peninggalan Sejarah, Minim Dikunjungi Wisatawan

FOTO: hery / palpres

PENINGGALAN SEJARAH

Batu Batuan Peninggalan Sejarah Masih Di Ketemukan

MUARADUA. PE - Tumpukan batu yang diyakini warga merupakan peninggalan pra sejarah yang berada di Desa Jepara Kecamatan Buay Pematang Ribu Ranau Tengah (BPRRT). Selama ini, kawasan tersebut minim dikunjungi wisatawan, padahal jaraknya dari dari wisata Danau Ranau 200 Meter. Wakil Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan dr Hj Herawati Gatot SPm didampingi Camat Buay Pematang Ribu Ranau Tengah (BPRRT) Tarmizi dan Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Solihin, tokoh adat dan tokoh masyarakat desa meninjau lokasi tumpukan batu yang

diyakini warga sekitar merupakan batu pada zaman dahulu kala. Kepala Desa Jepara Amirudin mengatakan, jika tumpukan batu yang diyakini merupakan peninggalan masa prasejarah ini masih minim diketahui wisatawan. Padahal, jarak yang dekat dengan Danau Ranau, kawasan ini bisa berpotensi menarik wisatawan. “Tim arkiologi sudah menyempatkan untuk melihat langsung bebatuan tersebut,”Ucap Amirudin. Hal senada dikatakan Pemuka Adat Desa Setempat H Iskandar menambahkan, tak hanya tumpukan batu, yang tertata masih rapi,

dan diyakini jika tumpukan batu tersebut didalamnya masih terdapat tumpukan batu. ”Pernah kita gali sedalam dua meter batu batu itu masih tertata rapi berkemungkinan didalamnya masih terdapat lebih banyak lagi,” jelasnya. Wakil Bupati dr Hj Herawati Gatot SPm meminta supaya, bebatuan untuk tetap dirawat dan dijaga dengan baik jangan sampai ada yang hilang, untuk sementara waktu ini tetap dijaga keasliannya, “Saya percayakan, ini tetap dijaga dengan baik dan menambah asset wisata nantinya,” pinta Herawati ZON

mendatang. ”Bangunan ini harus rampung, dalam waktu dekat ini dikarenakan PNPM Mandiri Pedesaan, untuk tahun ini direncanakan bulan April mendatang sudah di mulai lagi,”Imbuhnya. Namun sayangnya, ketika ditanyakan Plafon anggaran untuk pembangunan gedung PAUD yang terdiri dua lokal belajar dan satu ruang guru, ia tidak mengetahui secara pasti ini dikarenakan angka persis plafon ia tidak ingat. ”Saya tidak ingat itu berapa plafon anggaran pembangunan gedung PAUD tersebut,” tandasnya ZON

Hari Ini Unsri Roadshow SNMPTN PALEMBANG, PE – Sesuai jadwal awal, Senin (7/1), tim sosialisasi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2013 Universitas Sriwijaya (Unsri) akan mulai roadshow ke-15 kabupaten/ kota di Sumatera Selatan. Pembantu Rektor 1 Unsri Anis Saggaf mengatakan, sosialisasi ini sekaligus untuk memonitor sekolah-sekolah yang masih kesulitan mengisi data untuk Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) tahap awal mulai 17 Desember lalu. “Sosialisasi dilakukan pada 7-15 Januari nanti, tim roadshow akan mulai bekerja ke seluruh kabupaten di Sumatera Selatan,” jelasnya. Tim ini sambung dia, akan diberi tugas menyosialisasikan SNMPTN 2013 kepada seluruh kepala sekolah se-Sumsel. Berdasarkan data yang masuk, tim ini akan mendatangi sedikitnya 573 SMA dan 168 SMK penyelenggara SNMPTN. “Selain sosialisasi, kami akan memonitor juga apakah pihak sekolah masih kesulitan meng-entri data. Soalnya entri data sudah bisa dilakukan pertengahan Desember lalu,” ulasnya. Saat sosialisasi, kata Anis, pihaknya akan menjelaskan secara mendetail kepada masing masing kepala sekolah terkait mekanisme SNMPTN 2013. Mulai dari waktu pendaftaran, tahapan seleksi, dan data apa saja yang harus diisi sampai sampai jadwal pengumuman. “Dengan sosialisasi ini diharapkan pihak sekolah dapat menyelesaikan entri data sebelum jadwal pengisian berakhir tanggal 8 Februari mendatang,” ujar dia. Sementara Kepala SMAN Sumsel, Erma Retnowati mengungkapkan, SMAN Sumsel belum mendaftarkan siswanya ke SNMPTN. Siswa sudah melakukan pendaftaran secara intern kepada anak-anak untuk arahan kemana akan melanjutkan studi serta pendaftaran universitas swasta sebagai back up. “Kami belum mendaftarkan siswa kami. Kita masih mendata secara intern keman anak-anak ingin melanjutkan studi dan memberi pengarahan kepada mereka. Kita sudah memberikan formulir atau data yang harus diisi oleh siswa untuk bidik misi tapi belum mendaftarkan mereka. Untuk ke perguruan tinggi swasta sebagian besar siswa sudah mendaftar sebagai back up”, jelasnya. BAY

SMAN Sumsel Terima 100 Siswa

PALEMBANG. PE - Menghadapi tahun ajaran baru yang akan datang, SMA Negeri Sumatera Selatan akan menerima 100 siswa baru untuk tahun ajaran baru 2013/2014. Penerimaan siswa ini akan diawali dengan open house yang rencananya akan digealar pada Februari mendatang. “Ferbruari mendatang akan kita adakan acara open house untuk masyarakat, acara ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat khususnya orang tua siswa yang akan memilih sekolah kita untuk anaknya,” jelas Kepala SMA Negeri Sumatera Selatan Erma Retnowati. Peneriamaan 100 siswa ini dilatar belakangi oleh kapasitas asrama yang masih belum mencukupi. Peminat SMA N Sumsel sebenarnya menurut Erma pada tahun kemarin mencapai 800 orang, namun hanya diterima 100 sama dengan tahun ini. Dan diperkirakan Erma, pada tahun ini peminat akan meningkat. Dalam acara open house ini rencananya sekolah akan menampilkan prestasi serta keungulan-keunggulan yang dimiliki SMA Sumsel. Jika nantinya pada waktu penerimaan ada siswa yang tertarik, maka disini orang tua dan siwa

akan mendapatkan info lebih tentang SMA Sumsel. Untuk masuk menjadi siswa SMA Sumsel, di jelaskan Erma ada beberapa tahapan yang harus dilalui anatara lain seleksi administrasi, dalam seleksi ini akan diambil 200 peserta. Selain itu ada pertimbangan khusus, antara lain lokasi domisili serta taraf ekonomi siswa. Karena sekolah ini memprioritaskan pada siswa ekonomi menengah kebawah. “Ada criteria khusus yang dilakukan untuk seleksi, antara lain lokasi domisili serta tingkat ekonomi karena kita memang prioritas pada siswa ekonomi menengah kebawah” terang Erma. Setelah melalui tahapan administrasi selanjutnya siswa akan mengikuti tes tertulis dan interview dengan cara individu dan berkelompok. Untuk tester ditambahkan Erma, sekolah juga mendatangkan dari berbagai kalangan antara lain kalangan pendidikan, pengusaha serat wartawan. Selain beberapa tes diatas, sekolah juga akan mengadakan tes home visit, tes ini untuk membuktikan keterangan yang diberikan siswa mengenai keadaan ekonomi apakah termasuk golongan menengah kebawah atau bukan. BAY


sambungan senin, 7 januari 2013

Halaman 5

9 Calon Paparkan Visi Misi

PAGARALAM. PE – Para kandidat yang akan bertarung di Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Pagaralam memaparkan visi dan misi mereka sehingga masyarakat lebih mengetahui sekaligus dapat memilih sesuai harapan. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pagaralam menggelar sidang paripurna agenda paparan visi misi Calon Wako dan Wawako Pagaralam periode 2013-2018. Paparan visi misi yang disampaikan secara bergantian dari tiap sembilan pasangan calon berdasarkan nomor urut di antaranya dimulai dari pasangan

nomor 1, H Suharindi-Hariadi Razak, Nomor 2, Hj Ida Fitriati Mkes-Novirza SE, Nomor 3, H Muchtar Effendi-H Kusaimi Yatif, Nomor 4, Hj Rita LismiatiH Taba Iskandar, nomor 5, H Sukadi Duadji-Musridi Muis, Nomor 6, H Fachri-Dwikora Sastra Negara, Nomor 7, Arudji Kartawinata-Rasidi Burhanan, pasangan nomor urut 8 H Syofyan Djamal-Alpian Maskoni dan kemudian ditutup dengan pasangan nomor urut 9 Hj Septiana Zuraida-Bambang Hermanto. Gambaran umum paparan visi misi yang disampaikan kontestan bertujuan ingin menyejahterakan masyarakat dengan menggali

foto ist

PAPARAN VISI MISI

Suasana sidang paripurna yang digelar DPRD Kota Pagaralam dengann agenda paparan visi misi Calon Wako dan Wawako Pagaralam periode 2013-2018.

berbagai potensi yang dimiliki daerah, sejumlah persoalan so-

sial di lingkungan masyarakat, sekaligus bagaimana solusi pas-

angan calon mengatasi dan mengambil langkah startegis dalam

menyejahterakan masyarakat yang coba ditawarkan mereka jika terpilih nantinya, sekaligus mengangkat budaya lokal. Acara dikawal ketat dengan menerjunkan ratusan petugas keamanan gabungan terdiri dari Polres Pagaralam, TNI, Brimob, Pol PP. Kegiatan dilaksanakan bertempat diruang sidang utama gedung dewan, minggu (6/1) dimulai sekitar pukul 09.00 WIB, dipimpin sekaligus dibuka langsung Ketua DPRD Pagaralam Ruslan Abdul Gani SE, didampingi Wakil Ketua I Razmizal SH dan para anggota dewan. Turut hadir unsur muspida, Sekda Drs H Safrudin Msi, Se-

kwan Suhadi Basin, pimpinan Parpol pendukung, simpatisan kandidat, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya. Ketua DPRD Kota Pagaralam Ruslan Abdul Gani SE mengatakan, melalui kegiatan ini nantinya akan dapat tergambar bagaimana sosok kontestan atau kandidat pasangan calon Wako dan Wawako Pagaralam Periode 2013-2018, melalui pemaparan visi misi yang diusung dalam upaya mensejahterakan masyarakat Pagaralam. “Mereka yang terpilih nantinya akan menjadi penentu nasib seluruh masyarakat Pagaralam lima tahun ke depan,” tukasnya. KOE

Banyak Cinta ...........................................................dari Halaman 1 Agung-Dwi Dinobatkan .........................................................................dari Halaman 1 Sehingga aku memiliki banyak teman termasuk penggemarku yang kian hari semakin bertambah. Maklum wajahku yang cantik ditambah hidungku yang bangir menjadi pesonaku di kampus. Tidak berlebihan rasanya jika aku menjadi incaran sejumlah pria yang ingin berdekatan denganku mulai dari yang ingin berteman hingga yang ingin lebih dekat. Dari sekian banyak pria yang mendekatiku, aku terpincut dengan seorang pria

yang lain dari yang lain mulai dari tampilan yang berbeda hingga caranya memperlakukanku. Pria gimbal yang satu ini berhasil membuatku jatuh cinta kepadanya. Padahal dari sikapnya kepadaku tidak terlalu perhatian namun dia selalu ada jika aku butuh. Karena kerap bersama dengan dia, akhirnya aku menganggukan kepalaku tanda setuju ketika ditanya apakah aku menerimanya sebagai seorang kekasih. Namanya

orang yang dilanda mabuk asmara, begitu juga aku larut dalam pesonanya. Aku sangat awam di dunia ini karena selama di bangku sekolah aku tidak pernah berpacaran. Awalnya berpegangan tangan ketika jalan bersama lanjut dengan mengobrol di kamar kos dan lama-lama berpelukan. Lalu akhirnya bisa ditebak, bibir kami sama-sama bertemu namun karena nafsu tidak jarang kejadian selanjutnya yang kami lakukan. BERSAMBUNG

Ditahan Seri, .............................................................dari Halaman 1 sehingga menjadikan hasil tersebut sebagai Pekerjaan Rumah (PR) bagi sang Alenatore Sriwijaya FC (SFC), Kas Hartadi untuk melakukan evaluasi secara menyeluruh. Tim Laskar Wong Kito yang selama dibesutnya tidak pernah gagal meraih kemenangan saat bermain di kandang pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) dan harus merelakan rekor tersebut berakhir dari tim yang musim lalu mampu dibungkam dengan skor telak, 5-1. Ini menjadikan Persiba Balikpapan sebagai tim pertama mampu mencuri poin dari kandang yang terkenal angker semenjak dilatih oleh pria asal Solo ini. “Persiba telah memberi kita pelajaran untuk segera melakukan evaluasi. Dan kita bersyukur ini kita alami pada laga perdana, jadi kita masih punya banyak

waktu untuk melakukan perbaikan,” ujar Kas. Meski tuan rumah tidak kalah, namun Sriwijaya FC yang pada pertandingan ini harus rela gawangnya kemasukan lebih dulu telah membuka mata sang juru taktik jika antisipasi serangan balik timnya masih cukup lemah. Terlepas dari absennya Abdul Rahman di jantung pertahanan, Ahmad Jufrianto yang menjadi pengganti sesungguhnya tampil cukup baik. Begitu juga dengan Immanuel Padwa yang menggantikan posisi sang kapten, Ponaryo Astaman. Meski sempat melakukan kesalahan di lini tengah dan kalah berduel dengan striker Persiba Balik Papan yang mengakibatkan timnya tertinggal. Tapi secara menyeluruh mantan punggawa Persiwa Wamena berperan cukup baik.

Namun, duet baru JupeDiogo sepertinya belum terbiasa bermain bersama dan Immanuel Padwa yang terlihat belum padu dengan rekan yang lainnya. Beruntung, pada laga selanjutnya ketika menjamu Barito Putera, Jum’at (11/1), SFC kembali dapat diperkuat Abdul Rahman dan Ponaryo Astaman yang kondisinya semakin membaik. Ponaryo yang menjabat sebagai kapten tim dan musim sebelumnya menjadi salah satu pemain kunci atas keberhasilan timnya merengkuh gelar juara diharapkan dapat mengembalikan keperyaan rekan-rekannya untuk kembali ke jalur kemenangan. “Semoga dengan kehadiran dua pemain ini dapat memperkuat tim,” pungkas mantan pemain Krama Yudha Tiga Berlian. JAN

dapat menjadi sebuah inspirasi bagi yang mendengarnya, termasuk wanita yang satu ini. Perempuan kelahiran Palembang, 25 Juni 1987, merasa termotivasi oleh semua ucapan Mario Teguh. “Motivasi dari seseorang sangat dibutuhkan demi kemajuan kita sendiri,” ujar perempuan yang akrab disapa Rina. Selain itu dia menjabarkan bahwa sosok seorang Mario Teguh tidak sekedar menambah inspirasi tapi juga untuk me-

nambah wawasan agar menjadi seorang yang itelektual. Dalam kesehariannya Rina termasuk orang mudah bergaul, serasi dengan profesi yang dijalani nya sebagai seorang Sales Counter di sebuah perusahaan ternama di kota Palembang. Menghadapi banyak konsumen terkadang membuatnya emosi. Bagaimana pun juga ia tetap mampu menyiasatinya. “Costumer is business relation,” ungkapnya penuh semangat. Pekerjaan yang digeluti memang

membutuhkan orang yang mampu berkomunikasi dengan baik tidak hanya dalam bahasa Indonesia, ternyata ia juga pasih dalam berbahasa inggris. “Dulu waktu kuliah pernah ikut debat dalam bahasa inggris,” jelas Rina. Kedepannya, Rina mempunyai mimpi untuk menjadi seorang pengusaha di bidang otomotif. Pengalaman yang didapat dari tempat ia bekerja ternyata telah melekat di hati dan ingin dikembangkannya. PTR

Termotivasi Sang ..............................................dari Halaman 1

Ribuan Hektar ........................................................dari Halaman 1

panen disebabkan buah padi tanamannya tidak dapat menghasilkan sesuai harapan. “Saya mengeluhkan sekali hasil panen di tahun ini tidak maksimal karena hampir semua lahan miliki saya setiap rumpun padi hampa dan tidak berisi yang disebabkan oleh hama,” keluhnya. Hanya saja dia berpendapat kegagalan panen itu akibat ada kejanggalan dari cocok tanam tidak sesuai dari bibit padi yang didapatkan dari gabungan kelompok tani (Gapoktan) sebelumnya diarahkan untuk memakai bibit paritas ciherang. Dia berharap pihak pemeritah pusat, Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), dan Dinas Pertanian Kabupaten Banyuasin segera turun ke lapangan untuk serius menanggapi cobaan dialami para petani. “Kami bingung harus berbuat apa untuk mengatasi permasalahan yang kami alami. Kami menganggap pemerintah lamban dalam mencari solusi yang dianggap kurang tepat,” katanya. Dia menegaskan apabila tidak ada tindakan konkret maka mereka bakal berdemo menuntut pemerintah bertanggung jawab untuk memberikan solusi yang terbaik karena buah padi akan dipanen kerusakannya sudah mencapai 70-80 persen. “Karena pernah 5 orang tim Dinas Pertanian Banyuasin

datang malah menyalahkan warga karena memakai bibit ciherang dan memberikan solusi untuk menganti tanaman menjadi palawija dan jagung,” jelas dia. Senada Karwiyanto (43), petani Desa Daya Utama, Kecamatan Muara Padang yang mengeluhkan belum ada perhatian pemerintah untuk meninjau para petani mengalami terancam gagal. ”Kalau ini terjadi para petani sama saja 2 tahun akan hidup kesusahan karena pendapatan warga paling besar dari ladang sawah, ditambah penggarapan sawah modalnya dari peminjaman Koperasi Setia Kawan di jalur 20,” keluhnya. Begitu juga dirasakan oleh Nawir, petani asal Desa Upang Makmur, Kecamatan Muara Padang. Dia mengatakan lahan tanaman padi baru berumur 1 bulan terserang hama ulat. Dia kaget ketika pohon padi sudah dimakan oleh ulat dan kondisi daunan padi mulai terlihat kuning dan keriting mulai digerogoti hama. Hanya saja dia mengaku sedikit lega setelah dibantu oleh Dinas Pertanian Sumsel melalui PPL berupa racun hama dan hasilnya positif mulai kelihatan berkurang serta membaik. “Alhamdullilah bantuan dan kepedulian semua pihak baik pemerintah maupun Wakil Ketua DPRD Banyuasin H Askolani mengalir untuk meringankan be-

ban petani serta ikut turun langsung ke lapangan,” bebernya. Terpisah, Wakil Ketua DPRD Banyuasin, H Askolani saat melihat langsung kondisi sawah milik petani di Muara Padang mengatakan, pihak akan segera memanggil Dinas Pertanian untuk mempertanyakan atas nasib para petani terancam gagal panen tahun ini. Pemerintah menurut Ketua DPD PDIP Banyuasin ini harus serius menanggani masalah tersebut yang akan berakibat nasib para petani dipertaruhkan kalau tidak segera diatasi. “Kalau dilihat dari keluhan masyarakat varietas bibit ciherang belum cocok untuk digunakan. Tapi kenapa para PPL dan dinas terkait tidak memberikan penyuluhan sehingga berakibat terancam gagal panen,” ungkapnya. Askolani mengajak semua pihak agar sedia memberikan uluran tangan karena gagal panen ini mengakibatkan 2 tahun rakyat di 3 Kecamatan akan menderita. Dia berharap dalam waktu dekat ini ada perhatian semua pihak untuk bersama mengatasi persoalan dihadapi para petani dan sangat serius mengatasinya. “Saya akan menyampaikan semua aspirasi masyarakat kepada pihak terkait dan bantuan di 3 kecamatan tersebut secara pribadi seadanya saja,” ungkap Askolani. BUD

Saat dibincangi usai Grand Final Pemilihan BG Polsri 2013 di Aula Polsri, Sabtu (5/1), keduanya, Agung dan Dwi mengaku bangga dengan prestasi yang baru saja mereka peroleh. “Saya ingin memberikan yang terbaik untuk almamater, orangtua dan sahabat-sahabat saya. Alhamdulillah saya bisa terpilih dan insyaallah saya akan bertanggung jawab dengan sebaik-baiknya sebagai Duta Polsri periode 2013-2014,” ujar Agung. Senada Dwi yang juga mengungkapkan keinginannya untuk bisa lebih berprestasi dengan mengikuti ajang-ajang pemilihan ditingkat universitas, kota, bahkan provinsi. Selain Agung dan Dwi yang terpilih sebagai Bujang Gadis Polsri, dalam ajang ini juga dipilih pemenang Favorit Bujang yakni M Ridho Aditya Putra dan Favorit Gadis yakni Shely Septiana Lestari, dan pemenang

Persahabatan Bujang yakni M Ronni Pahlevi dan Persahabatan Gadis Virgen Krismanda. Disusul pemenang Bujang Gadis Intelegensia yang direbut oleh Panji Sumantri dan Lena Mariska, Wakil II yakni Feli Junanda dan Dyah Anindita K, dan Wakil I yakni Leo Dwianto dan Dinda Dwi Sulasmita. Ketua Pelaksana pelaksana Bujang Gadis Polsri M Riansyah mengungkapkan, untuk pemilihan Bujang Gadis Polsri tidak memiliki kriteria khusus yang terpenting adalah mahasiswa aktif Polsri, sebelum mengikuti masuk Grand Final pada 22 Desembel 2012 lalu telah dilakukan seleksi awal yang diikuti sebanyak 107 mahasiswa. Grand final pemilihan Bujang Gadis Polsri, Sabtu (5/1) berlangsung meriah. Ajang tahunan yang bertujuan mengembangkan

karakter mahasiswa, kreatifitas mahasiswa, pengetahuan dan kepribadian mahasiswa. Selain menjaring bibit terbaik, acara ini juga langsungmenyajikan penampilan para finalis berupa tarian serta musik. Dari 107 peserta itu disaring lagi pada babal semi final pada 26 Desember dan terpilih 50 orang atau 25 pasang bujang dan gadis, hingga akhirnya 12 pasang ini masuk pada babak grand final. Sebelumnya ke-12 pasang bujang dan gadis ini mengikuti tahapan karantina sela 10 hari di Polsri dan wisma Sodikin dengan penilaian sebanyak 70 persen yang meliputi kedisiplinan, kelas debat, public speaking, perporma dan kemandirian. Sedangkan 30 persen lainnya dinilai pada gran final seperti hasil penilaian karantina, penampilan, etitut, personality dan keaktifan menjawab

berbagai pertanyaan dari tim juri yang terdiri dari Nurjam, Putri Pariwisata Indonesia, Ike, pimpinan Bank Saudara Medco dan Nur, dari bimbingan belajar Bahasa Inggris Global. Riyansyah juga mengatakan nantinya Bujang Gadis Polsri yang terpilih akan menjadi Duta Pendidikan dan Kebudayaan Polsri selama 1 tahun kedepan dan memiliki program kerja paling tidak 3 proker yang terjadwal selam masa jabatanya sebagai Bujang Gadis Polsri. Adapun program kerja dari pasangan Bujang Gadis Polsri ini ditambahkan Riyansyah seperti inagurasi akbar, goes to school serta dalam kinerjanya tetap akan mendapat penilaian keaktifan dan peran sebagai icon Polsri. “Proker yang terjadwal biasanya tiga program kerja” ungkapnya. BAY

Alex Tetapkan Slank ................................................................................dari Halaman 1 sebagai warga kehormatan SFC. Alex menyapa penonton yang memadati Gelora Sriwijaya, Jakabaring Palembang dengan berkelililng lapangan bersama grup Slank menggunakan mobil mini yang dikendarai langsung oleh Gubernur H Alex Noerdin. Dalam pertandingan pembuka, H Alex Noerdin bersama

Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti serta Ketua PT Liga Indonesia, Joko Driono mengucapkan selamat bertanding kepada kedua tim. Penampilan Slank dalam peluncuran ISL tersebut diawali dengan yang berjudul Jurus Tandur, Garuda Pancasila, dan lagu Ku Tak Bisa sebagai lagu penutup.

Laga pembuka ISL antara Sriwijaya FC melawan Persiba Balikpapan yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya. Dalam pertandingan ini, tim tuan rumah “Sriwijaya FC” tertinggal terlebih dulu pada menit ke-16 melalui tendangan lob dari striker Persiba asal Libanon, M Ali. Namun di babak kedua Sri-

wijaya FC berhasil menyamakan kedudukan melalui Fandi Muchtar di menit ke-73 dengan tendangan kerasnya. Di akhir pertandingan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring diguyur hujan deras dan angin kencang, hingga wasit Aeng Suharlan meniupkan peluit akhir Skor Sama kuat 1-1. REL/DYN

ESP : "Cocok Dak .........................................................................................dari Halaman 1 di depan umum, apakah dirinya cocok dengan wanita asal Lahat itu. “Bagaimana Bapak, Ibu? Cocok tidak kira-kira ibu kita ini? Beliau berasal dari Lahat, orang kita juga,” ungkap ESP di hadapan ribuan masyarakat Mariana. Menurut dia, Sumsel membutuhkan perubahan menuju yang terbaik. Di antaranya dengan pembanggunan infrastrukur menuju seperti air bersih yang di palembang sudah hampir 100 persen.

“Di kota Palembang air bersih hampir 100 persen, sementara di sumsel baru 30 persen, harusnya permasalahan ini bisa diatasi, apa lagi Sumsel memiliki banyak sungai. Harusnya bisa dimanfaatkan dengan baik,” ungkapnya. Tak hanya itu calon Gubernur Sumsel terkuat tersebut juga mengatakan, listrik dan infrastrukur juga harus diutamakan. “Seperti di Mariana ini masih belum ada lampu jalan, serta listriknya sering mati. Seharusnya

permasalahan ini diatasi sejak lama,” ungkapnya. Pada kesempatan yang sama, ESP juga meminta doa dan dukungan masyarakat. Sebab niat dia untuk maju ke Sumsel I ingin memajukan Sumsel menuju yang terbaik. Sesuai dengan jargonnya ‘Terbaik Untuk Sumsel’. Hadir pada kunjungan itu, Bunda Hj Eva Santana, isteri ESP yang juga Ketua Yayasan Bunda Eva, Askolani, calon Bupati Banyuasin, M A Gantada,

Sekjen PDI Perjuangan, Mama Dedeh, Penceramah kondang asal Jakarta. Pada kesempatan yang sama, Mama Dedeh, juga mengajak masyarakat untuk sabar setiap menerima cobaan. Seperti cobaan yang diterima Calon Gubernur Sumsel yang diterpa gosip murahan. “Kita harus sabar dalam menghadapi cobaan, seperti saat kita diijak kaki apakah kita bisa sabar dan tidak langsung marah,” ungkapnya. REL/DYN

warga OPI Jakabaring, diduga nekat menyimpan narkoba jenis sabu-sabu di dalam kamar sel yang dihuninya. Nah, untuk mengelabui petugas Rutan, sabusabu sebanyak 3 paket ukuran sedang itu bagian atasnya dijahit ke sebuah kain lalu dimasukkan ke dalam bantal kapuk milik Uju Mondit yang ada di kamar nomor 17 Blok D, khusus narkoba Rutan Klas I A Pakjo Palembang. Terkuaknya kasus itu setelah petugas Rutan yang dipimpin langsung Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Tri Purnomo AmdIP SH MH sehari sebelumnya Sabtu (5/1) sekitar pukul 12.30 WIB, merazia kamar yang dihuni Uju Mondit itu. Saat razia itu petugas Rutan berhasil menemukan peralatan untuk menghisap sabu-sabu sepeti bing, pirek dan sisa bekas sabu-sabu milik Uju Mondit. Kemudian Uju Mondit dimasukan ke dalam ruang isolasi. Sedangkan kamar selnya dikunci. Namun, kecurigaan petugas Rutan terhadap Uju Mondit terus terjadi. Sebab, Minggu (6/1) tiba-tiba ada kiriman berupa makanan dan shampo untuk seorang narapidana bernama Rudi Haryanto alias Ruben penghuni sel isolasi yang satu sel dengan Uju Mondit. Petugas curiga dengan kiriman itu, sebab sejak awal berada didalam Rutan, Ruben tidak pernah sama sekali mendapat kiriman atau kunjungan. Kuat dugaan jika kiriman itu sengaja mengatasnamakan Ruben, namun sebenarnya kiriman itu untuk Uju Mondit. Kecurigaan benar, sebab di

dalam botol Shampo itu ternyata berisikan 1 paket kecil sabu-sabu untuk Uju Mondit. Kemudian sekitar pukul 15.00 WIB, petugas Rutan kembali melakukan penggeledahan di kamar Uju Mondit yang sebelumnya dikunci petugas. Bersama petugas Rutan lalu narapidana yang mendapat kepercayaan yakni Arifin dan Godek melakukan penggeledahan. Akhirnya petugas menemukan 3 paket sedang sabu-sabu yang dimasukkan ke dalam bantal kapuk milik Uju Mondit. “Barang bukti tiga kantong sabu-sabu itu disimpan didalam bantal milik Uju Mondit. Kami curiga setelah kemarin (Sabtu), kami melakukan pemeriksaan di kamarnya itu dan ditemukan pirek, pipet serta sisa sabu-sabu. Makanya Uju Mondit kita masukan ked alam ruang isolasi,” terang Tri Tri Purnomo AmdIP SH MH, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, kemarin (6/1). Ternyata terang Tri, Uju Mondit berusaha memasukan sabusabu dengan menggunakan nama napi lain bernama Ruben. Padahal pihaknya tahu, selama ditahan di Rutan, Ruben tidak pernah mendapat kiriman atau kunjungan dari siapa pun. “Setelah kita geledah dan ternyata memang benar, di dalam botol shampo itu ada 1 paket sabu-sabu. Kata Ruben dirinya dipaksa Uju Mondit untuk membuka shampo itu. Dan memang shampo itu bukan untuk Ruben,” bebernya. Lantaran curiga dengan Uju Mondit, lanjutnya, maka pihaknya kembali melakukan penggeledahan di kamar yang dihuni Uju Mondit di kamar 17 Blok D.

Setelah anggotanya dibantu dengan narapidana binaan ditemukan tiga paket sabu-sabu itu. “Saya yang menyuruh anggota dan napi binaan itu membuka bantal itu dan ternyata kita menemukan tiga paket sabusabu itu. Kita sengaja merazia kamar Uju Mondit, karena kita mendapat info kalau Uju Mondit itu sering menjual sabu-sabu, padahal masih menjalani sidang belum putus,” terang Tri. Sementara Uju Mondit terus berkelit jika menyembunyikan sabu-sabu itu didalam bantalnya. Sebab dia sedang ditahan di sel lain setelah kedapatan menyimpan peratalan sabu-sabu seperti pirek, pipet serta bekas sabu-sabu. “Kalau yang razia kemarin Sabtu memang ada, tapi kalau untuk 3 paket sabu-sabu aku tidak tahu sama sekali. Untuk kiriman shampo itu juga bukan untuk aku tapi untuk Ruben,” kelitnya. Uji Mondit sempat mengaku jika dia mengambil bantal miliknya di kamar sel lain lalu diletakan di dalam kamar selnya. Namun, setelah selesai mengambil bantal itu, dia terkena razia sehingga dipindahkan ke sel isolasi. “Tidak ada aku ambil bantal itu dari kamar sel lain,” bantahnya setelah sempat terceplos. Diungkapkannya, dia baru menjalani sidang perdana dalam kasus kepemilikan sabu-sabu. Sehingga dia belum mendapatkan putusan tetap dari pengadilan. “Kalau sidang baru sekali aku jalani. Tampak orang-orang di Rutan ini ingin menuduh aku, sedikit-sedikit kamar aku dirazia, sedangkan kamar lain tidak,”

tuduhnya ke petugas Rutan. Sementara Ruben mengaku merasa heran saat menerima kiriman itu. Padahal selama 9 bulan menjalani hukuman di Rutan Pakjo, dia tidak pernah mendapatkan kiriman atau kunjungan dari orang. “Makanya pas dapat kiriman itu, aku jadi heran. Dan aku juga sempat dipaksa Uju Mondit membuka shampo itu. Baru sehari semalam aku satu sel dengan Uju Mondit, tapi sudah membuat masalah. Aku tidak mau macammacam, karena 19 hari lagi aku bebas,” ucap Ruben. Kasus penemuan narkoba di dalam kamar Sel Rutan Kals I A Pakjo Palembang itu lalu diserahkan ke Mapolsekta IB I Palembang guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Oleh karenanya empat orang saksi dari tahanan yakni Ruben, Arifin dan Godek sebagai saksi, sedangan seorang lagi Uju Mondit yang diduga sebagai pemilik sabu-sabu itu. Kapolsekta IB I Palembang, AKP Ikhsan didampingi Kanit Reskrim, Iptu AK Sembiring SH mengatakan, setelah pihaknya mendapatkan informasi dari pihak Rutan Klas I A Pakjo Palembang tentang penemuan narkoba itu, maka pihaknya langsung mendatangi Rutan Pakjo. “Untuk melakukan pendalaman sejumlah saksi dari narapidana kita bawa untuk diminttai keterangan. Sedangkan seorang lagi tahanan bernama Uju Mondit yang diduga pemilik sabu-sabu itu. Kita akan lakukan pemeriksaan terhadap Uju Mondit termasuk melakukan tes urine,” pungkas Ikhsan. JOE

Penghuni Rutan Diduga ......................................................................dari Halaman 1


senin, 7 januari 2013

PALEMBANG EKSPRES

tanggal Hari

Kick off

partai

08 januari selasa

02:45 WiB

Cheltenham vs everton

tV Trans TV

Klasemen liga inggris 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Manchester united Manchester City Tottenham Hotspur Chelsea arsenal everton West Bromwich albion stoke City swansea City Liverpool norwich City West Ham united sunderland Fulham newcastle united Wigan athletic aston Villa southampton reading Queens Park rangers

20 20 20 18 19 19 20 20 20 19 20 19 20 20 20 20 20 19 20 19

16 12 11 10 9 8 10 6 7 6 6 6 5 5 5 5 4 4 2 1

1 6 3 5 6 3 11 7 7 7 5 7 6 5 3 6 5 7 7

3 2 6 3 4 2 7 3 6 6 7 8 8 9 10 12 10 10 11 11

50-28 38-19 36-26 37-17 39-21 32-23 28-25 21-17 29-24 28-26 23-32 22-23 21-26 30-36 26-37 22-35 15-39 26-37 22-37 16-33

49 42 36 35 33 33 33 29 28 25 25 23 22 21 20 18 18 17 13 10

Barcelona atlético Madrid real Madrid Málaga real Betis Levante real sociedad rayo Vallecano Valencia Getafe real Valladolid real Zaragoza athletic Club sevilla Granada Mallorca Celta de Vigo espanyol Osasuna Deportivo La Coruña

17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17 17

16 13 10 9 9 8 7 8 7 7 6 7 6 5 4 4 4 3 3 2

1 1 3 4 1 3 4 1 3 3 4 1 3 4 4 4 3 6 5 6

0 3 4 4 7 6 6 8 7 7 7 9 8 8 9 9 10 8 9 9

57-19 37-17 41-17 28-12 26-28 21-24 24-20 22-32 23-26 21-25 23-21 20-24 21-34 22-26 13-25 16-29 16-22 19-26 14-19 21-39

18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18 18

14 11 10 11 11 10 8 7 7 5 7 6 4 5 5 5 4 3 3 4

2 3 5 2 3 2 3 5 4 9 3 3 8 3 3 2 4 6 5 5

2 4 3 5 4 6 7 6 7 4 8 9 6 10 10 11 10 9 10 9

39-11 26-18 36-19 30-19 33-17 42-29 34-26 25-24 26-27 26-26 18-27 20-29 20-22 21-24 20-27 15-35 16-33 15-27 18-30 16-26

Pesta Gol, Chelsea Melaju Perempat Final FA Cup Southampton 1-5 Chelsea

PESTA PERTAMA Demba Ba, pemain baru Chelsea usai beraksi di

Klasemen liga spanyol 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Halaman 6

49 40 33 31 28 27 25 25 24 24 22 22 21 19 16 16 15 15 14 12

SOUTHAMPTON - Juara bertahan FA Cup Chelsea menyingkirkan tuan rumah Southampton di babak III FA Cup di Stadion St Mary’s, Sabtu (5/1). Di pertandingan ini Chelea mempermalukan tuan rumah dengan skor telak 5-1. Dengan hasil ini Chelsea berhak melaju ke babak keempat yang akan berlangsung mulai 26 Januari mendatang. Kemenangan Chelsea juga diwarnai debut cemerlang Demba Ba. Pemain yang baru ditransfer dari Newcastle United itu menciptakan dua gol di pertandingan ini. Pelatih Rafael Benitez langsung menurunkan Demba Ba, sementara Fernando Torres dibangkucadangkan. Di lini tengah, Benitez memasang duet Juan Mata-Edin Hazar yang dijadikan cadangan saat Chelsea takluk 0-1 dari Quens Park Rangers, Minggu lalu. Hingga 20 menit pertandingan berjalan, Chelsea belum menemukan irama permainan terbaiknya. Sebaliknya Southampton yang lebih banyak menunggu, justru unggul lebih dulu lewat Jay Rodriguez di menit 22. Gol ini berawal dari serangan balik cepat yang dilancarkan South- ampton. Jay yang lepas dari penjagaan barisan pertahanan Chelsea, langsung berhadapan dengan penjaga gawang Turnball. Dengan sekali sentuhan Rodriguez menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong. Chelsea yang tertinggal mencoba untuk menyamakan kedudukan. Menit ke-30 Edin Hazard mendapat peluang, sayang tendangannya dari luar kotak penalti masih melenceng. Demba Ba akhirnya menyamakan kedudukan di menit 35. Berawal dari kerjasama Hazard dan Mata di sisi kanan pertahanan Southamton, Mata kemudian merangsek ke kotak penalti. Setelah mengelabui kiper, Mata mengarahkan bola ke Demba Ba yang tinggal menceploskan bola. “Bagi seorang penyerang, selalu penting untuk mencetak gol. Tapi, yang lebih penting dari gol adalah kontribusinya untuk tim,” kata Benitez. “Dia bagus dalam pergerakan dan pemahamannya terhadap apa yang kami inginkan. Dia sangat pintar dan mengerti pergerakan para pemain. Dia melakukan segalanya dengan sangat bagus di lapangan,” pujinya kepada Ba. Saat babak pertama sepertinya akan berakhir imbang, Victor Moses membalikan kedudukan menjadi 2-1. Gol ini tidak lepas dari umpan Ashley Cole di sayap kiri permainan Chelsea. The Blues tidak mengendurkan serangan di babak kedua. Baru berjalan 7 menit, Chelsea sudah menambah keunggulan lewat sundulan Branislav Ivanovic. Kredit point tersendiri dialamatkan kepada Juan Mata yang menjadi kreator terciptanya gol. Beraksi di sisi kanan pertahanan lawan, Mata melewati seorang pemain belakang Southampton untuk kemudian melakukan crossing. Di mulut gawang sudah menunggu Ivanovic yang dengan satu sundulan kembali membuat penjaga gawang Southampton tak berdaya. 3-1 untuk Chelsea. Demba Ba mencetak gol keduanya atau yang keempat buat Chelsea saat pertandingan berusia 61 menit. Kali ini, Ba memanfaatkan umpan Hazard dengan tendangan menyusur tanah. Frank Lampard yang masuk menggantikan Ivanovic menutup pesta gol Chelsea di menit 83 melalui tendangan penalti. Hadiah penalti diberikan setelah salah satu pemain Southampton handsball di kotak terlarang. “Saya lebih memilih untuk mengalami masalah pemilihan pemain sekarang ketimbang cuma memiliki s a t u penyerang. Ini penting untuk memiliki para pemain bagus dan pilihan yang berbeda. Ba dan Torres bisa bersaing atau bermain bersama,” jelas pria berusia 52 tahun itu. AbU/jPNN

kandang southampton

dalam lanjutan piala Fa sabtu (5/1).

Klasemen liga italia 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

juventus Lazio Fiorentina internazionale napoli roma Milan Parma Catania udinese atalanta Chievo Torino Bologna sampdoria Pescara Cagliari Palermo Genoa siena

44 36 35 35 34 32 27 26 25 24 22 21 19 18 17 17 16 15 14 11

Nagatomo Perpanjang Kontrak Dengan Inter pe - Yuto nagatomo telah memperpanjang kontraknya dengan inter yang membuat dirinya tetap berada di san siro hingga tahun 2016. Bek kiri tersebut pertama kali bergabung dengan i nerazzurri dengan status pinjaman dari Cesena pada awal 2011 sebelum berlanjut menjadi pemain permanen pada bulan juni di tahun yang sama. Dengan kecepatannya, nagatomo banyak membantu penyerangan inter lewat sisi kiri, selain itu ia juga telah mencetak enam gol dalam 86 penampilannya di semua kompetisi dengan berkostum biru hitam. “FC internazionale senang mengumumkan bahwa Yuto nagatomo telah memperpanjang kontraknya dengan klub,” bunyi pernyataan inter di wesbite resmi mereka. “segalan persyaratan mengenai kontrak baru pemain asal jepan itu, yang akan berlangsung hingga juni 2016, telah berhasil diselesaikan.” nagatomo menjadi pemain asal jepang pertama yang bermain bersama inter dan telah tampil 54 kali di serie a. inter kembali bermain lagi di serie a pada hari Minggu mendatang saat mereka akan bertandang menghadapi udinese, namun bek tersebut masih harus absen akibat cedera yang dideritanya. net

Vilanova Kembal Duduki Kursi Pelatih Barcelona PE - Asisten Pelatih Barcelona Jordi Roura menyatakan bahwa Tito Vilanova akan kembali ke kursi pelatih Barcelona dalam pertandingan derby menghadapi Espanyol hari Senin mendatang. Pelatih Blaugrana tersebut barubaru ini sedang menjalani masa pemulihannya setelah menjalani operasi kanker, dan meski Roura menyatakan ia masih harus menjalani beberapa perawatan, ia akan siap untuk mengisi tempatnya kembali pada akhir pekan ini. “Tito akan duduk di kursi pelatih besok saat menghadapi Espanyol,” ujarnya saat konferensi pers. “Kami masih harus melakukan perawatan padanya dan ini merupakan proses yang lama, namun ia sangat kuat dan bersemangat. Semangatnya luar biasa.” Roura juga memberikan pujian kepada pelatih Espanyol Javier Aguirre, dan berharap rival sekota tersebut akan menampilkan pertandingan yang menarik. “Pertandingan menghadapi Espanyol selalu menjadi pertandingan yang sulit karena ini pertandingan derby, karena ada motivasi spesial. Namun juga, bersama dengan Aguirre, Espanyol telah melakukan perubahan. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, karena mereka telah menjalani empat pertandingan tanpa mengalami kekalahan.” NET

Iker Casillas

Dinobatkan Menjadi Goalkeeper of the Year Versi IFFHS PE – Penjaga gawang Real Madrid dan tim nasional Spanyol, Iker Casillas, telah dinobatkan sebagai Goalkeeper of the Year versi International Federation of Football History and Statistics (IFFHS). Iker Casillas tampil luar biasa di sepanjang tahun 2012, dimana ia berhasil membawa Real Madrid menjuarai Liga Spanyol dengan rekor total

perolehan 100 poin. Selain itu, penjaga gawang berusia 31 tahun tersebut juga berhasil membawa tim nasional Spanyol meraih gelar juara Euro 2012 dengan rekor beruntun yaitu menjuarai Euro 2008 dan Piala Dunia 2010. Iker Casillas memperoleh total 224 suara, unggul 96 suara dari Gianluigi Buffon yang berada pada urutan kedua serta beberapa nama pen-

jaga gawang lainnya seperti Petr Chec, Victor Valdes, Manuel Neuer, Joe Hart dan lain-lain. Kapten Real Madrid tersebut menjadi penjaga gawang pertama yang berhasil meraih gelar tersebut sebayak lima kali, bahkan Iker Casillas meraihnya secara berturutturut pada tahun 2008 sampai 2012. NET


PALEMBANG EKSPRES

senin, 7 januari 2013

Halaman 7

SFC Seleksi Dua Striker Asing

foto nova wahyudi / palpres

TUTUP

Hendri Zainuddin, Direktur Teknik PT SOM Saat menyaksikan pameran poto di PIM karya Pewarta Foto Olah Raga khususnya SFC di Sumatera Selatan atas kinerjanya dalam memfoto Ferry dkk di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring semalam.

PALEMBANG. PE - Barisan depan pemain Sriwijaya FC, terlihat kurang cukup tajam dalam penyelesaian akhir. Apalagi saat melawan Persiba sabtu lalu, Laskar Wong Kito kurang kreasi. Hal inilah yang menjadi pertimbangan utama jajaran Manajemen SFC untuk secepatnya mencari striker tambahan. Terbaru pemain asal Australia dan Arab Saudi, akan segera datang ke Palembang untuk ikut seleksi di Tim Lascar Wong Kito. Pemain tersebut James Robinson (Australia) dan Fahad Al Dossary (Arab Saudi). James, dijadwalnya

foto nova wahyudi / palpres

akan menginjakan kaki ke bumi Sriwijaya, Selasa (08/01) sedangkan Fahad informasinya akan tiba hari ini. Robert Heri, Manajer Sriwijaya FC mengatakan kedatangan kedua pemain tersebut sudah menjadi sesuatu yang biasa. Terlebih saat ini tim yang Ber Home Base di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring(GSJ) masih menyisakan satu slot lowong dari asing asal Asia. “Kita tunggu saja kedatangan keduanya. Yang jelas statusnya untuk seleksi terlebih dahulu, kalau bagus tentunya akan direkrut,” ujar Robert

Heri yang juga Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Sumsel Lebih lanjut, dirinya mengatakan. Sriwijaya FC harus secepatnya meningkatkan performa. Salah satunya dengan menambah pemain asing. Sementara itu, Eko Soebekti dari agensi Indo Bola Mandiri menjelaskan pemain asal Australia yang akan dibawanya ke Sriwijaya FC masih menunggu kepastian. “Nanti sajalah. Kalau sudah datang ke Palembang baru akan diberikan penjelasan dan perkenalan,” singkatnya. jan

Erick Weeks

Resah Erick Weeks foto nova wahyudi / palpres

PALEMBANG. PE - Erick Weeks Lewis, winger lincah SFC yang saat ini masih berada Liberia mulai merasa resah dengan kabar yang beredar manajemen yang menginginkan kembali striker Hilton Moreira. Apalagi santer terdengar mantan pemain Persiwa Wamena ini disinyalir akan disingkirkan oleh manajemen karena KITAS yang tak kunjung selesai. Terbaru jajaran manajemen SFC pun telah melakukan pendekatan terhadap striker Hilton Moreira untuk bergabung kembali dengan tim dimusim ini. Tak hanya itu demi mendapatkan tanda tangan Hilton manajemen pun siap menaggung sisa gaji dan bonus dimusim lalu yang sampai saat ini belum dibayarkan. Pemain bernomor punggung 50 di Tim Lascar Wong Kito pun merasa cemas terlebih sebelumnya ia sudah dikontrak manajemen klub Sriwijaya FC untuk musim ini hanya saja masalah KITAS yang menghalanginya untuk tampil di beberapa pertandingan tim barunya ini. ‘’Saat ini saya sedang berada di Liberia, saya memantau perkembangan tim SFC dari internet. Terus terang saya resah dengan kabar akan didepaknya saya dari tim kalau manajemen berhasil mendapatkan striker Hilton Moreira. Karena saya sudah dikontrak hanya saja masih terganjal maslah KITAS,” ungkap Erick Weeks kepada Palem-

bang Ekpres via ponsel Lebih lanjut, Erick mengatakan dirinya akan segera ke Palembang apalagi akan segera selesainya pengurusan KITAS. Erick memastikan, 13 Januari 2013 ini dirinya sudah berada di Palembang. ‘’Sekarang masalah KITAS saya sudah ada titik terang karena akan segera selesai dan saya juga akan segera ke Indonesia. Kemungkinan besar 13 Januari nanti saya sudah berada di Palembang,” jelas pengatur serangan SFC musim ini. Disisi lain, Augie Bunyamin, Direkrtur Keuangan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) mengatakan permasalahan KITAS yang mengganjal dua pemain Sriwijaya FC, yaitu Erick Weeks Lewis dan Boakay Edie Foday akan segera rampung. Sekarang Jajaran Manajemen sedang mengurus secepatnya permasalahan izin tersebut dengan pihak imigrasi di Jakarta. ‘’Kita terus mengupayakan agar masalah KITAS ini cepat selesai, mudahmudahan minggu depan semuanya sudah beres,” pungkasnya. Lebih lanjut pria berambut cepak ini menambahkan, kedua pemain asal Liberia tersebut akan menjalani sidang KITAS (visa calling) di Jakarta pada Selasa (8/1) nanti. ‘’Selasa nanti akan dimulai sidang KITAS nya, mudahmudahan urusannya cepat selesai dan kedua pemain ini bisa segera bergabung dengan tim,” tandasnya. Praktis dengan demikian, Sriwijaya FC sudah dipastikan akan kehilangan dua pilar asingnya di dua laga kandang. Hal ini merupakan kerugian besar bagi tim yang berjuluk Laskar Wong Kito mengingat kontribusi kedua pemain tersebut cukup besar, maka tak heran jika sang Pelatih Kas Hartadi merasa kebingungan dengan absenya pemain tersebut. ‘’Ya ini memang kerugian besar bagi tim karena peran kedua pemain ini cukup besar sebagai pemain asing di tim, ini jelas mempengaruhi namun mau bagaimana lagi kita harus bisa menerima keadaan. Mudah-mudahan masalah KITAS ini cepat selesai,” Jelas Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi. JAN

foto nova wahyudi / palpres

POSE

Inilah skuad Sriwijaya FC untuk musim kompetisi 2012/2013 saat berpose sebelum bertanding melawan Persiba Balikpapan, di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Sabtu lalu.

Jersey Baru Persis Saat Launching ISL di Jakarta PALEMBANG. PE - SFC dapat dipastikan akan menggunakan jersey baru pada pertandingan ketiga tim Lascar Wong Kito saat melakukan pertandingan Away menghadapi Persisam Samarinda mendatang. Jersey terbaru Sriwijaya FC musim 2013 yang di lauching secara serentak dengan klub yang lainnya di Jakarta beberapa waktu yang lalu. Jersey Sriwijaya FC yang disponsor oleh Joma baru dapat digunakan pada pertandingan ketiga SFC saat

menghadapi Persisam Samarinda di Stadion Senggiri Samarinda, 20 Januari mendatang. Hal tersebut diungkapakan langsung, Augie Bunyamin, Direktur Keuangan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) jersey yang akan digunakan para pemain Sriwijaya FC untuk dimusim Indonesia Super League 2013 akan menggunakan jersey yang disponsori olehJoma. Jersey yang akan digunakan nantinya sama dengan jersey yang dilauching

di Jakarta beberapa waktu yang lalu. “Jersey SFC sama persis dengan ditampilkan pada saat Lauching ISL di Jakarta beberapa waktu yang lalu,” Ujar Augie, Bos Hotel Swarna Dwipa Palembang. Augie, menambahkan untuk design Jersey tersebut tidak ada perubahan dari apa yang ditampilkan pada saat lauching. Namun untuk dipergunakaan jersey yang baru pada pertandingan ketiga Sriwijaya nanti. pemain belum menggunakan Jersey

yang baru masih menggunakan jersey lama tetapi tetap disponsor Joma,” ungkapnya Belum dapat digunakan Jersey SFCdesign yang baru dikarenakan proses pembuatan jersey design yang baru masih dalam proses pembuatan karena saat ini masih dalam proses. “Jersey yang baru masih dalam proses pembuatan dan baru akan selesai sebelum tanggal 20 Januari mendatang,” pungkas Augie Bunyamin. jan

Pertandingan Pertama Di Tahun 2013 Akan Begitu Spesial Bagi Xabi Alonso

PE – Gelandang Real Madrid, Xabi Alonso, merasa bahwa pertandingan pertama di tahun 2013 ini akan menjadi begitu spesial baginya. Tertinggal 16 poin dari Barcelona di klasemen sementara, Real Madrid akan menghadapi Real Sociedad sebagai pertandingan pekan ke-18 pada tanggal 6 Januari 2012 di Santiago Bernabeu. Real Sociedad merupakan salah satu klub yang cukup berperan penting dalam perjalanan karir Xabi Alonso. Ia bermain di klub tersebut

Xabi Alonso

foto net

selama lima tahun di awal karirnya sebelum bergabung ke Liverpool. Walaupun masih memiliki ikatan batin dengan mantan klubnya tersebut, Xabi Alonso menegaskan bahwa ia akan membela Real Madrid dengan sepenuh hati karena ia menginginkan kemenangan pada pertandingan pertama di tahun 2013 tersebut. “Pertandingan menghadapi Real Sociedad akan menjadi salah satu pertandingan spesial bagi saya, namun perasaan tersebut akan saya

singkirkan saat di lapangan dan kami akan berjuang untuk meraih kemenangan,” ujar Xabi Alonso. “Kami ingin memulai tahun 2013 ini dengan sebuah kemenangan, walaupun pertandingan itu akan menjadi begitu spesial karena saya memiliki teman-teman yang bermain di tim lawan. Selain itu juga mereka adalah tim yang telah saya dukung di sepanjang hidup saya. Saya memiliki hubungan dengan mereka, terutama karena ayah saya.” NET


8

PALEMBANG EKSPRES senin, 7 januari 2013

Fandy Muchtar

Gol untuk

SanG Pacar

PALEMBANG.PE- Fandy Muchtar rekrutan terbaru Sriwijaya FC yang bisa beroperasi bek kanan maupun kiri ini secara mengejutkan mampu menyelamatkan SFC dari kekalahan.Pemain yang

sebelumnya memperkuat Persisam Samarinda ini sukses menyelamatkan Laskar Wong Kito dari kekalahan. Lantas, untuk siapakah gol yang tercipta lewat tendangan cantiknya itu?

“Itu saya persembahkan untuk pacar saya Janisti yang ada Balikpapan. Dan hari ini (Red kemarin) berulang tahun,” ujar pemain bernomor punggung 22 ini pada Palembang Ekspres(6/1) via

Jangan Lewatkan Momen Spesial Anda! palembang ekspres siap mengabadikan momen tersebut.

Hubungi : david ariyanto 0711 7757249, M iqbal 0711-7737360. Harga bersaing, Tersebar di Sumsel dan elegan.

Amiruddin Bersama Dinsos-BNPB Bantu Korban Banjir Rantau Bayur

BANTUAN

foto Budi palpres

Amiruddin Inoed dan Doddi Riswandi (Atas dan Bawah) saat memberikan bantuan secara simbolis kepada korban banjir di Rantau Bayur, Banyuasin. BANYUASIN PE - Bupati Banyuasin ir. h amiruddin inoed bersama BnpB pusat, BnpB sumsel, dinas sosial sumsel, dinas sosial Banyuasin dan BnpB Banyuasin serta Biro otonomi daerah sumsel mendatangi lokasi bencana banjir di Kecamatan rantau Bayur. dalam kesempatan itu, amiruddin mengatakan Bencana banjir ini murni dari alam akibat meningkatnya curah hujan tinggi

sehingga meluapnya air sungai merambat kepemukiman rumah warga tinggal didaratan pinggiran sunggai Musi. “Biasanya banjir besar sering kali terjadi dalam 5 atau 4 tahun sekali. semusim kalau di Banyuasin ada tiga titik rawan banjir seperti rantau Bayur, Banyuasin iii dan pulau rimau disebabkan karena hulu sungai Musi seperti yang ada di Bengkulu, empat

lawang, Musi rawas dan lainnya terjadi penggundulan hutan lindung,” Katanya pria berkacamata ini. dia juga menambahkan Bantuan ini berkat kerja sama Gubernur sumatera selatan melalui dinas sosial dan pemkab Banyuasin serta BnpB pusat tak lain untuk membantu meringankan beban para korban banjir di Kecamatan rantau Bayur. “Mari kita berdo’a agar musibah ini tidak terlalu lama terjadi. jangan sampai menimbulkan korban dan harus bersabar menghadapi bencana ini. serta selalu waspada setiap saat terutama di waktu hujan karena bisa saja air akan bertambah tinggi,” tuturnya saat memberikan bantuan kepada 9 desa diantaranya desa lebung, rantau harapan, Kembang Bejalu, sri jaya, sungai lilin, tanjung Menang, pagar Bulan, sungai pinang dan sri jagung yang nantinya akan disebarkan ke 675 KK di Kecamatan rantau Bayuasin. senada juga disampaikan deputi penanganan Bencana BnpB pusat, ir. h dodi riswandi mengatakan akan mendukung penuh upaya Bupati Banyuasin dalam membantu para korban banjir. Maka sengaja datang kesini untuk memberikan bantuan uang rp250 juta akan dikelola BnpB Banyuasin yang baru dibentuk. setelah ini, sambung dodi, BnpB akan tindak lanjut masalah korban banjir dan apabila mengalami peningkatan secepatnya melaporkan ke BnpB pusat untuk ditindaklanjuti. sementara itu Kepala desa lebung dencik mengatakan kedatangan Bupati Banyuasin bersama rombongan cukup memberikan semangat dan antusias warga sedang mengalami korban. “saya ucapkan terima kasih banyak atas bantuan,” tuturnya. ADV

ponsel. Meskipun baru turun di babak kedua menggantikan M Fakhrudin, tapi pemain berambut kuncir ini tidak menyia-nyiakan kepercayaan sang pelatih. Fandy mampu bermain secara mobile dengan naik turun membantu penyerangan dan pertahanan. Bahkan mantan pemain Persisam Samarinda musim lalu ini menciptkan gol perdananya bagi tim barunya sekaligus membuat gol perdana Bagi tim Sriwijaya Football Club(SFC). Setelah sebelumnya mendapat umpan crossing dari Sultan Samma yang melakukan solorun dari sayap kanan yang disambut Fandy

foto nova wahyudi palpres

dengan tendangan keras plesingnya yang menjebol Gawang Persiba,yang dijaga Wawan Hendrawan sekaligus menyelamatkan timnya dari kekalahan di depan publik sendiri. Lebih lanjut Fandy mengatakan dirinya sangat menyayangi Janisti dan tahun depan akan menikah dengan sang pacar. “Rencananya tahun depan saya akan menikah dengan Janisti karena saya sangat menyayangi dia,” Beber Fandy yang juga pernah memperkuat Arema Indonesia. Dirinya menambahkan melihat kelengahan dari penjaga gawang lawan dan langsung melakukan ke pojok gawang karena ada peluang untuk menciptakan gol. “Saya melihat ada peluang untuk menciptakan gol, kebetulan kiper lengah jadi saya bisa cetak gol. Tentunya sangat senang bisa buat gol perdana bagi tim baru saya Sriwijaya FC dan juga gol perdana SFC di ISL,” Pungkas pemain kelahiran Ternate Maluku Utara ini. Disisi lain sang Tactican Kas Hartadi mengatakan meskipun Fandy baru bergabung bersama tim setelah diberikan latihan terpisah untuk mengembalikan fisik sang pemain untuk mengejar kondisi fisik para pemain hasilnya cukup memuaskan. “Walaupun Fandy Mochtar pemain yang baru bergabung bersama tim, tapi kondisinya sudah kembali On Fire,” ujar Kas Hartadi pada Palembang Ekspres (6/1) via ponsel. Kas,menambahkan untuk penampilan pertama cukup bagus dan sangat menyakinkan. “Fandy bisa main di bek kanan kiri serta wing kanan dan kiri. Dia bisa jadi pengganti M Ridhuan. Dan gol Fandy sangat bagus.”Pungkas mantan Pelatih SYSA Muba ini. JAN


PALEMBANG EKSPRES

sabtu, 5 januari 2013

Halaman 9

Gubernur Bantu 7.319 Keluarga Korban Banjir data kejadian banjir di SumSel hingga januari 2013

no

1

2

3

4

kab/kota musi banyuasin

Banyuasin

Muara Enim

Ogan Ilir

kecamatan

desa

jumlah rumah terendam

1. Sekayu

1. Kayu Ara 2. Lumpatan 3. Serasan Jaya

50 rumah 75 rumah 110 rumah

2. Kecamatan Lais

1. Desa Petaling 2. Desa Tanjung agung 3. Timur Danau Cala 4. Rantau Keroya 6. Teluk kijing I 5. Teluk kijing II

100 Rumah 100 rumah 30 rumah 80 Rumah 500 rumah 500 rumah

3. Tungkal Jay

1. Peninggalan

84 rumah

4. Bayung Lincir

1. Pangkalan Bayat

25 rumah

5. Batang Hari Leko

1. Sungai Napal 2. Tanjung Bali

42 rumah 230 rumah

6. Sanga Desa

1. Keban I 2. Air Balui 3. Ulak Embacang

100 rumah 450 rumah 650 rumah

1. Rantau Bayur

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15.

Muara Abab Penandingan Tanjung Pasir Bayur Tebing Abang Tanjung Tiga Rantau Harapan Sungai Lilin Lebung Srijaya Kemang Bejalu Sri Jagung Tanjung Menang Sungai Pinang Pagar Bulan

1. Muara Enim

1. Muara Enim (Bemban) 2. Pasar I Muara Enim (Pelawaran) 3. Pasar II Muara Enim(Tangsi, Pramuka II) 4. Tungkal

2. Lawang Kidul

1. Lingga 2. Pasar Tj. Enim

3. Ujan Mas

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.

Ujan Mas Lama Muara Gula Baru Pinang Belarik Guci Ulak Bandung Tanjung Raman Muara Gula Lama

4. Gunung Megang

1. 2. 3. 4.

Gunung Megang Dalam Lubuk Mumpo Penanggiran Tanjung Terang

5. Belimbing

1. Teluk Lubuk 2. Tanjung

6. Penukal

1. 2. 3. 4.

7. Tanah Abang

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10.

8. Benakat

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.

3.126 rumah

944 rumah terendam

944 rumah

2.349 rumah terendam

2.349 rumah

Babat Purun Air Itam Mangku Negara Modong Tanah Abang Selatan Tanah Abang Utara Tanjung Dalam Curup Pandan Sedupi Suka Raja Muara Sungai Bumi Ayu

Hidup Baru Betung Padang Bindu Rami Pasai Pagar Jati Simpang Raja Pagar Dewa

9. Rambang Dangku

1. Kuripan 2. Pangkalan Babat 3. Dangku 4. Banuaya 5. Batu Raja 6. Muara Niru 7. Siku

10.

1. Pelempang 2. Teluk Jaya 3. Embacang Kelekar 4. Tanjung Medang 5. Suban Baru

Kelekar

keterangan

11. Muara Belida

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.

Arisan Musi Arisan Musi Timur Gedung Buruk Kayu Ara Batu Harapan Mulia Mulia Abadi Tanjung Baru

Inderalaya Utara

1. Sungai Rambutan (UPT I, II, III)

750 rumah terendam

2. Tanjung Pulih

150 rumah terendam

900 rumah

Foto : Humas Pemprov Sumsel

BANJIR, kata itu kerap menjadi momok yang menakutkan bagi sebagian besar warga Sumatra selatan (Sumsel), terutama masyarakat yang berdiam di daerah aliran sungai serta dataran rendah. Kondisi itu semakin menghantui warga kala dipenghujung tahun yakni mulai memasuki Oktober hingga Desember, sebab curah hujan di bulan itu cukup tinggi. Apa hendak dikata, secara geografis Sumsel memang terdiri dari kawasan perairan sungai dan rawa. ‘’Setiap tahun banjir selalu datang dan merendam daerah kami. Apalagi kalau musim hujan,’’ ujar Tono, 45, warga Desa Sungai Lilin, Kecamatan Rantau Bayur, Kabupaten Banyuasin. Bukan cuma Desa Sungai Lilin, ada 14 desa lagi di Kecamatan Rantau Bayur yang digenangi air hingga mencapai 2 meter dan tercatat ada 944 rumah kebanjiran di kecamatan tersebut. Data Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Sumsel mengungkapkan, di luar Kota Palembang terdapat empat kabupaten yang dilanda banjir sejak pertengahan Desember 2012 sampai Januari 2013 yakni, Kabupaten Banyuasin, Musi Banyuasin, Ogan Ilir serta Kabupaten Muara Enim. Disebutkan pula, banjir di empat daerah itu merendam 7.319 rumah warga, sedangkan yang terluas terkena banjir Kabupaten Muara Enim meliputi 2349 rumah di 59 desa pada 11 kecamatan. (lihat tabel) ‘’Diperkirakan kondisi tersebut masih terjadi mengingat curah hujan cukup tinggi yang diperkirakan berakhir pertengahan Februari 2013,’’ papar Kepala Dinsos Apriyadi. Dia mengatakan, penyebab banjir antara lain tingginya curah hujan serta naiknya pasang serta berkurangnya resapan air dibeberapa wilayah di Sumsel Di Palembang, banjir juga kerap menerpa puluhan rumah di Kelurahan Sukodadi, Kecamatan Sukarami dan Kecamatan Alang-Alang Lebar dengan ratarata ketinggian air 1 meter. Paling tidak hal itu terjadi awal November tahun lalu dan kini tiap kali hujan lebat mengguyur kawasan tersebut tidak sedikit warga yang was-was takut banjir menggenangi rumah mereka sehingga mengganggu aktivitas. Data Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pengairan Sumber Daya Alam Kota Palembang menyebutkan, terdapat 43 titik yang menjadi langganan banjir jika turun hujan. Yakni, Ilir Timur II terdapat 12 lokasi, Ilir Timur I ada 6 lokasi, Kalidoni ada 3 lokasi, Sako ada 1 lokasi, Ilir Barat I ada 4 lokasi dan Seberang Ulu II ada 2 lokasi. Sedangkan di jalan protokol yang menjadi langganan banjir antara lain Jalan Jenderal Sudirman depan Hotel Sintera, Jalan Basuki Rahmat simpang Polda, Jalan R Sukamto depan rumah makan Pindang Meranjat. Begitu pula beberapa jalan menuju pemukiman seperti Jalan Mayor Salim Batubara, Jalan Pipa Reja, Jalan Seduduk Putih, Jalan Sukabangun II. Pada lokasi-lokasi yang tersebut diatas ketinggian air mencapai 20 hingga 50 cm. Uang Tunai Rp250 Miliar Menyikapi peristiwa tersebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel dan

Taruna Siaga Bencana (Tagana) Sumsel terus melalukan pemantauan melalui Posko Tagana di seluruh kabupaten dan kota di Sumsel. ‘’Kami pantau terus dan Tagana selalu stand by untuk mengantisipasi kondisi banjir termasuk daerah yang berpotensi dilanda banjir,’’ tegas Gubernur Alex Noerdin yang juga pembina Tagana Sumsel itu. Pihaknya juga sudah melakukan upaya penanggulangan dan langkah tanggap darurat berupa bantuan kepada warga

Banyuasin. Sedangkan hari ini Gubernur Alex Noerdin menyambangi warga korban banjir di Desa Sungai Rambutan dan Tanjung Pulih, Kecamatan Inderalaya, Kabupaten Ogan Ilir. Di lokasi bencana banjir yang merendam 900 rumah warga di kecamatan tersebut, Gubernur menyerahkan bantuan 5 ton beras dan 100 dus mi instan. ‘’Selain bantuan sembilan bahan pokok dari Pemprov Sumsel, keluarga korban banjir di empat kabupaten (Banyusin, Musi banyuasin, OI dan

gubernur Sumsel alex noerdin ‘’Kami pantau terus dan Tagana selalu stand by untuk mengantisipasi kondisi banjir termasuk daerah yang berpotensi dilanda banjir,’’ korban banjir. Tercatat 3.044 rumah atau keluarga sudah mendapat bantuan lewat buffer stock Dinsos Sumsel, yakni di Kabupaten Musi Banyuasin telah digelontorkan 6,5 ton beras dan 100 dus mi instan untuk 100 keluarga di Desa keban I, 450 keluarga di Desa Air Balui dan 650 keluarga di Desa Ulak Embacang Kecamatan Sanga Desa. Kemudian sebanyak 7,5 ton beras dan 200 dus mi instan untuk 944 keluarga di 15 desa di Kecamatan Rantau Bayur, Kabupaten

Muara Enim) juga akan mendapat bantuan uang tunai senilai Rp250 miliar,’’ kata Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Sumsel Irene Camelyn S. Uang tersebut, ungkap Irene, dapat dipergunakan warga korban banjir untuk perbaikan rumah dan kebutuhan lainnya. Bantuan dan perhatian Pemprov Sumsel, tambahnya, akan terus dilakukan agar warga lebih tenang dan gubernur akan mencari solusi terbaik supaya masyarakat tidak dilanda banjir lagi. ***

Foto : Humas Pemprov Sumsel


OTO BIZ PALEMBANG EKSPRES

senin, 7 JANUARI 2013

Halaman 10

LEBIH BERTENAGA

All New Ranger terbaru ini dipastikan tenaga yang lebih besar, tidak salah jika kendaraan ini banyak dipakai di sektor pertambangan. foto alhadi farid / palpres

All New Ranger Lebih Bertenaga

PALEMBANG. PE- All New Ranger diproduksi berdasarkan strategi One Ford, maka tidak heran jika varian yang beredar di tanah air tidak memiliki perbedaan apapun dengan versi luar negeri. Ada lima varian yang ditawarkan oleh Ford Ranger dengan rentang harga mulai dari Rp 250 jutaan hingga Rp 350 jutaan. Tipe awal, 2.2L 4x4 BASE Mid-Power MT single cabin dan 2.2L

XL Mid-Power RAS cabin sedangkan varian double cabin yakni 2.2L BASE Mid-Power , tipe 2.2L XLS Hi-Power dan terakhir 2.2L XLT Hi-Power. “Antara varian hanya berbeda di kelengkapan mesin, tipe Hi-Power dilengkapi turbo, sedang MidPower dengan setelan turbo lebih rendah,” ujar Rina Purnama, Sales Counter PT Citra Abadi Indah Cemerlang Ford Palembang.

Tidak perlu khawatir dengan perbedaan spesifikasi. “Bodi dan kelengkapan interior, All New Ranger kali ini memang terbilang punya fitur komplit. Sama dengan tipe yang diuji di Thailand lalu,” jelasnya. Ford menjamin semuanya dijamin memberikan tenaga berlimpah. Beda dengan sebelumnya yang sering dibilang kurang bertenaga. “Untuk Ranger Durator 2.2L XLT HiPower sudah dilengkapi trans-

misi 6 percepatan. Hasilnya, putaran tenaga mesin terasa lebih merata dan punya efek menurunkan konsumsi bahan bakar,” katanya. New Ford Ranger mempunya bodi sepanjang 5.274 mm dengan lebar 1.850 mm, alhasil All New Ranger jelas terlihat jauh lebih gagah dan besar. Disebut sebagai desain 21 Century Tough, Ranger baru ini jelas menyasar kalangan yang ingin tampil macho, namun tak

ingi ketinggalan bergaya. Mobil jenis pick-up ini masih punya keuntungan sebagai kendaraan double cabin dengan overhang yang terbilang pendek di kelasnya. “Akan lebih nyaman melibas medan jelek,” katanya. Rina menambahkan roda empat ini memang kebanyakan dibeli oleh pengusaha pertambangan. “Ford memang untuk semua kalangan, tapi lebih domi-

TVS Neo, Tenaga Kuat Plus Irit BBM KOMPLIT

TVS Neo menjadi roda dua yang memiliki perpaduan kualitas, bukan hanya tenaga kuat tapi jika irit BBM. foto alhadi farid / palpres

PALEMBANG. PE - Sebagai varian bebek low entry, TVS Neo XR 110cc merupakan

perpaduan kualitas, tenaga yang kuat dan hemat bahan bakar. Varian sepeda motor bebek sampai saat ini masih menjadi pilihan untuk konsumen sepeda motor karena masih sesuai dengan kondisi jalanan dan penggunaan keseharian yang beragam di berbagai daerah di Indonesia. “Hadirnya TVS Neo XR 110 cc dengan desain lebih elegan, bertenaga kuat dan hemat bahan bakar. Motor bebek

yang diproduksi di pabrik TVS di Karawang Timur, Jawa Barat ini mengusung fitur-fitur inovatif dibandingkan dengan bebek sekelasnya,” ujar Diana Amizora, Direktur PT Anugerah Jaya Motor dealer resmi TVS Palembang. Mengusung mesin bertenaga 110 cc 4 tak dengan Digital Ignition Mapping dan diklaim oleh TVS mampu mencapai torsi maksimal 8.5 Nm/4500 RPM. Dilengkapi teknologi Duralife Engine yang mampu membuat mesin lebih awet, serta menggunakan roller follower dan cincin piston yang lebih tipis, guide dan tensioner yang dilapisi teflon. “TVS Neo XR 110 cc hadir dengan 3 tipe, yaitu Cast Wheel

(Racing) Disc, Spoke Wheel Disc, dan Spoke Wheel Tromol,” jelanya. Tersedia tiga pilihan warna, yaitu red-black, blue-black, white black. Sedangkan SW Tromol hanya tersedia pilihan warna red-black, white black. TVS Neo menggunakan i-Econo teknologi yang didukung oleh ‘throttle switch’ yang memicu sistem pengapian digital untuk menjadikan pengapian optimal sesuai dengan kondisi berkendara. “Teknologi ini untuk mengontrol penggunaan bahan bakar lebih hemat tanpa mengurangi performa mesin,” katanya. Selanjutnya TVS Neo mengusung teknologi i-Start dengan sensor temperatur yang mendeteksi temperatur oli mesin. “Membantu bagi pengguna untuk menghemat waktu (kurang dari tiga menit)

memanaskan mesin motor tanpa kuatir merusak ketahanan mesin,” jelasnya. Selain itu motor ini juga mengaplikasikan i-Charge yaitu teknologi inovatif yang di klaim memungkinkan pengendara men-charge handphone dan telpon selular selama perjalanan. Keunggulan lainnya tampak pada desain headlamp dengan tampilan modern, bohlam halogen yang memiliki keunggulan pencahayaan yang lebih terang serta lebih tahan lama. “Desain body yang elegan membuat berkendara lebih dinamis, dengan striping dan warna bergaya minimalis berkelas,” terangnya. Produk TVS Neo 110cc generasi sebelumnya selama empat tahun berturut-turut, telah mendapatkan pengakuan publik melalui berbagai penghargaan. PTR

nan di pakai untuk mobil pertambangan,” katanya. Sistem suspensi termasuk bodi dibuat dengan konsep baru yang lebih mengedepankan kenyamanan pengendara. ”Suspensi coil-over strut baru dirancang untuk menopang beban pada wishbone atas dan bawah lebih baik. Membuat All New Ranger memilki radius putar lebih kecil dari pendahulunya,” katanya. PTR


Ekonomi & sElular PALEMBANG EKSPRES

senin, 7 januari 2013

Halaman 11

Tak Tercapai Target Pembiayaan BRI Syariah Dirapel PALEMBANG. PE- Realisasi pembiayaan PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Syariah cabang Palembang ditahun ini yang tidak mencapai target sebesar Rp 260 miliar berimbas pada naiknya target pembiayaan di 2013 yang naik 100 persen atau sebesar Rp 510 miliar. ”Gambaran target di 2013 pembiayaan sebesar Rp 510 miliar, Dana Pihak Ketiga (DPK) juga naik sebesar Rp 334 miliar, ini juga sudah sesuai dengan rencana bisnis yang disusun dari pusat,” ujar Bayu Muhamad Qudrat, Pemimpin Cabang PT BRI Syariah Palembang kemarin (28/12). Begitu juga dengan target aset yang diharapkan mampu mencapai Rp 540 miliar dan target laba sebesar Rp 15 miliar ditahun depan. Target pembiayaan yang naik 100 persen jika dibandingkan tahun lalu setelah melihat pencapaian pembiayaan di 2012 yang tidak tercapai target. ”Sehingga kami memiliki ”hutang”

target ditahun depan yang ditambahkan ke tahun depan, meskipun begitu target kita juga naik,” tambahnya seraya mengatakan BRI Syariah juga mengikuti visi kinerja lima tahunan sebagai acuan. Meskipun target naik signifikan tetap membuat pihaknya optimis apalagi BRI Syariah ini dari sektor pembiayaan ada empat segmen yang digarap komersial, retail, micro dan consumer. Menurut pria yang baru menjabat sebagai Pimpinan Cabang ini menambahkan untuk kontribusi dari empat segmen ini diharapkan tidak terlalu jauh. ”Tapi kita harapkan sektor mikro dan retail bisa memberikan kontribusi yang cukup bagus apalagi sesuai dengan visi BRI Syariah sebagai bank retail modern,” tambahnya. Pria kelahiran 1970 ini lebih lanjut mengatakan sekitar 50 persen kontribusi pembiayaan berasal dari sektor micro, untuk segmen retail masih di-

anggap potensi cukup besar hanya saja kurang agresif di lapangan. Untuk itu ditahun depan pihaknya akan lebih mengaktifkan tim supaya lebih masuk ke segmen retail mengingat potensinya terbuka lebar. ”Itu juga didasari karena BRI Syariah akan membuka cabang pembantu baru di Prabumulih yang beroperasi pada Januari 2013, Tugumulyo, Baturaja, Pangkal Pinang dan Sungai Liat,” lanjutnya. Usaha retail yang bisa meminta pinjaman kepada BRI Syariah dari Rp 500 juta sampai Rp 5 miliar sementara untuk mikro pinjaman sampai Rp 500 juta. Sementara itu, Herman Felanni, Marketing Manager Small Medium Enterprise Consumer (SMEC) PT Bank BRI Syariah Palembang mengatakan, untuk saat ini pengurusan pembiayaan kredit dapat diakses di tiga unit kantor BRI Syariah yakni di BRI Syariah Kenten, BRI Syariah Pasar 16 Ilir dan BRI Syariah Palembang yang terletak

di Jalan Kapten A Rivai. “Untuk pembiayaan retail terdapat ketentuan diantaranya pinjaman sektor mikro maksimal Rp 500 juta, dan retail antara Rp 500 juta sampai Rp 5 miliar,” ungkapnya. LA

MASIH DIMINATI

Logam mulia masih menjadi salah satu layanan yang banyak diminati oleh nasabah Bri syariah. Foto ella /palpres

Pasar Mobil Bekas

Optimis Tumbuh 25 Persen

Foto dok

PROSPEK BAGUS

Penjualan kendaraan bekas seperti minibus masih menjadi roda empat pilihan konsumen, bahkan ditahun ini diperkirakan pasar mobil bekas akan tumbuh 25 persen.

PALEMBANG. PE- Harga komoditi yang diprediksi mulai membaik di 2013 menjadi modal keyakinan penjualan pasar mobil bekas di Sumsel kembali bergairah yang tumbuh 25 persen berbeda ditahun lalu yang penjualannya cenderung sepi. Hal ini diungkapkan oleh H Hermansyah, Sekjend Asosiasi Pengusaha Mobil (APMSS) Sumsel kemarin yang mengaku

optimis penjualan meningkat di 2013 dibandingkan 2012 yang dinilai pasar paling sulit untuk mobil bekas. “Kita tidak muluk-muluk pasang target tapi kita berharap bisa tumbuh 25 persen saja sudah bersyukur karena ini juga dipengaruhi harga komoditi ditahun ini yang diperkirakan akan lebih baik, mengingat penjualan mobil bekas sekitar 70 persen dipen-

garuhi dari harga komoditas” katanya. Keyakinan penjualan mobil bekas tumbuh juga terkena imbas dari adanya produk baru yg dikeluarkan produsen mobil sehingga konsumen akan dihadapkan pilihan dalam membeli kendaraan. Setidaknya di bulan kedua di awal tahun ini geliat pertumbuhan penjualan sudah bisa terlihat seiring dengan membaiknya

harga komoditi dan mulai keluarnya roda empat terbaru. “Belum lagi ada faktor mobil build up yang akan menjamur dan kita lihat pasarnya akan naik 20 persen untuk segmen ini,” tambahnya. Roda empat bekas ini dibuat di Amerika Serikat, Jepang, Australia dengan sejumlah brand Wrangler, Alphard, Mercedez-Benz, Bmw, Harrier, Lexus, Prado.

Ekspektasi Masyarakat Picu Inflasi PALEMBANG. PE- Kenaikan Tarif Dasar Listrik (TDL) diawal 2013 dipastikan membawa dampak pada kenaikan harga harga akibat ekspektasi masyarakat yang terlalu berlebihan dalam menyikapinya. Belum lagi perusahaan yang membutuhkan pasokan energi listrik yang terpaksa menaikkan

harga jual barang dengan tujuan menekan biaya operasional yang harus dikeluarkan lebih besar lagi. ”Kenaikan tarif dasar listrik naik jelas ada dampaknya terutama inflasi baik secara langsung dan tidak langsung bagi perusahaan yg menggunakan listrik yang akhirnya berimbas pada

harga jual,” ujar Gamal Muhammad, Peneliti Ekonomi Bank Indonesia Kantor Perwakilan Wilayah VII kemarin. Namun tidak seluruh perusahaan diperkirakan akan melakukan penyesuaian harga jual pasalnya ada sebagian perusahaan produksi yang lebih memilih melakukan efisiensi

sehingga mampu menekan biaya operasional. Tingkat inflasi ditahun ini juga dipastikan akan lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya akibat pertumbuhan ekonomi yang juga terus menggeliat. ”Kita belum bisa memastikan berapa tingkat inflasinya namun diperkirakan sekitar 4,5 persen

Pasar mobil build up yang bergairah ditahun ini dikatakannya sebagai imbas dari penurunan pajak mewah oleh pemerintah ditambah rencana kenaikan harga bahan bakar minyak yang juga ditunda. Mengenai maraknya produsen roda empat yang memproduksi mobil low cost green car ditegaskan Herman tidak akan mempengaruhi banyak terhadap penjualan mobil bekas justru pasar yang akan terkena langsung produsen roda dua. “LCGC membidik segmen menengah ke bawah dan ini mempengaruhi penjualan motor bukan mobil minibus dan city car kalaupun berpengaruh hanya 10 persen,” lanjutnya. Harga LCGC yang dibandrol lebih murah menjadi alasan pengendara sepeda motor akan beralih ke mobil jenis ini. Sedangkan untuk trend ditahun ini mobil family masih tetap menjadi idola konsumen. Untuk penjualan mobil bekas diharapkan ada 15 unit mobil dari 270 showroom di Sumsel yang bisa terjual yang artinya dalam sebulan ada sekitar 2.000 mobil bekas yang terjual. “Untuk suplai mobil bekas sampai saat ini masih bisa dipenuhi dari pulau Sumatera, memang yang dari Jakarta ada beberapa tapi tidak banyak,” jelasnya. LA

Bisnis Properti Jadi Idaman Investor PRABUMULIH. PE- Besaran jumlah investasi di kota Prabumulih tiap tahun mengalami kenaikan, tahun ini saja total investasi mencapai Rp 2,3 Triliun. Hal itu disebabkan, banyak para investor yang datang ke kota Prabumulih ingin menanamkan modal untuk melakukan bisnis. Selain akan kaya sumber daya alam disektor migas dan batubara, Prabumulih juga dikenal dengan kota industri. Berbagai perusahaan migas tidak sulit ditemukan, bahkan bisnis properti dan Bisnis properti dan perbankan kini semakin banyak diminati para investor. perbankan, memang Menurut Kepala Diskoperindag dan PM, Junaidah SE saat ini menjadi MM melalui Kabid Penanaincaran investor untuk man Modal, Martodhi HS SH MM ketika dikonfirmasi, Minmenanamkan modal di ggu (6/1) mengatakan, selain kota inin sektor migas bisnis Properti dan Perbankan menjadi idola ----------------------investor, untuk menanamkan modalnya di kota ini. Junaidah SE MM “Bisnis properti dan perKepala Diskoperindag bankan, memang saat ini menjadi incaran investor dan PM untuk menanamkan modal di kota inin,” ujarnya. Selain itu, kata Martodhi, makin banyaknya lahan yang disulap jadi perumahan oleh pengembang, keberadaan bank dan sejenisnya makin banyak tiap tahunnya. “Kalau bisnis perumahan, hampir setiap sudut kota ini ada khususnya di jalan Lingkar, jalan Padat Karya, dan jalan Cambai. Sedangkan perbankan berdasarkan data yang dimiliki, saat ini berjumlah sekitar 20 bank dan bisa terus bertambah,”ungkapnya. Masih kata dia, untuk tahun ini pihaknya memprediksi nilai invetasi di kota ini akan terus meningkat. “Dilihat dari situasi seiring makin baiknya, perekonomian di kota ini. Sehingga investor berani menanamkan modalnya,” tutupnya. AND

ditahun ini yang memang lebih besar dibandingkan 2012 lalu sebesar 3 persen,” tambahnya. Gamal juga menambahkan banyak faktor pemicu yang bisa menyumbangkan inflasi hanya saja yang terkena dampaknya yang berkaitan dengan usaha makanan karena berkaitan langsung. Meskipun kenaikan TDL memicu inflasi sambungnya tidak lantas kenaikan ini imbasnya sebesar jika Bahan Bakar

DIJUAL CEPAT SEDANG DIBANGUN

RUko

MiniMALis

2,5 LAntAi LokAsi strAteGis PADAt PenDUDUk CoCok BUAt UsAHA

BURUAN HAnyA 2 Unit ALAmAT

komplek talang kelapa

Hubungi: 7944589

GAMAL MUHAMMAD

Minyak (BBM) naik. ”Harga sembako memang akan naik tapi tidak banyak,” lanjutnya. Penyebab inflasi ditegaskan

Gamal terjadi karena masyarakat berekspektasi jika barang-barang akan ikut naik, untuk itu peran Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) sangat berpengaruh supaya ekspektasi yang terbentuk di masyarakat tidak berlebihan. Apalagi salah satu tugas TPID membentuk ekspektasi tidak berlebihan soal kenaikan harga, hal ini sangat sangat mempengaruhi karena konsumsi masyarakat yang berlebihan. ”Sehingga kita komunikasikan dengan masyarakat untuk tidak membeli kebutuhan dalam jumlah yang banyak,” katanya. Inflasi juga terjadi karena gangguan distribusi dan suplai (pemenuhan kebutuhan), kerusakan jalan, penimbunan, kelangkaan sehingga jika terjadi hambatan dalam distribusi TPID akan bekerjasama dengan Pemerintah Daerah (Pemda). LA


sumsel PALEMBANG EKSPRES

sabtu, 5 januari 2013

Pelaku Usaha ’Curi Start’ Naikkan Harga? KAYUAGUNG. PE – Belum lagi diberlakukan kenaikan tarif dasar listrik (TDL) di tahun 2013 untuk pelanggan daya 1300 volt ke atas, pihak PLN mensinyalir pelaku usaha, terutama di Kota Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) telah lebih dulu menaikkan harga. “Bisa dua kali mereka naikkan harga barang, yakinlah pelaku usaha dalam hal ini lebih pintar,” ujar Kepala Ranting PLN Kayuagung, Faisal, melalui Staf Pelayanan Pelanggan, Indra Gunawan kepada Palembang Ekspres. Indra mencontohkan, kenaikan TDL sebesar 15 persen dari tarif sebelumnya diperkirakan naik Rp190 per kwh. Sementara kenaikan harga barang, khususnya sembako dan industri lainnya lebih dari Rp190. ”Lagi pula TDL yang naik kan untuk pemakaian 1300 volt keatas, sedangkan pelanggan 450-900 volt tidak ada kenaikan TDL,” terangnya. Dikatakannya, kendati TDL naik, namun sampai saat ini pihaknya juga belum menerima pemberitahuan tentang kenaikan TDL tersebut. ”Memang kita tahu dari berita kalau TDL akan naik, namun sampai saat ini juga kita belum menerima fax langsung dari S2JB,” akunya. Saat ditanya jumlah pelanggan daya 1300 volt keatas di wilayah Kabupaten OKI, Indra mengatakan, sejauh ini jumlah pelanggan pemakaian listrik 1300 volt sebanyak 780 pelanggan. ”Seharusnnya kalau TDL naik, dari jauh hari harus dilakukan penutupan sistem, sehingga bagi pemasangan listrik baru akan dikenakan tarif pemasangan baru. Sedangkan saat ini kami masih tetap dengan tarif pemasangan lama, karena sistem lama belum kami tutup, mengingat saat ini belum menerima pemberitahuan dari S2JB tentang kenaikan TDL,” bebernya. Sementara disinggung mengenai jumlah tunggakan pelanggan di tahun 2012 lalu, Indra menuturkan tunggakan mencapai Rp1,2 miliar, dengan omzet Rp 5,4 miliar. ”Sedangkan jumlah tunggakan tahun 2011 lalu lebih kecil yakni Rp 874 juta, tapi omzet yang kita terima juga kecil, hanya Rp 3,7 miliar,” terangnya. Terpisah, Rico, salah seorang pemilik usaha warnet dan hotel di Kayuagung, saat diminta komentar tentang kenaikan TDL mengatakan, adanya kenaikan TDL jelas berimbas pada usahanya. Karena menurut dia, mau tidak mau jumlah tagihan listriknya akan meningkat dari sebelumnya. ”Ya jelaslah, dengan naiknya TDL akan berpengaruh pada pelaku usaha seperti saya ini, sedangkan kalau mau dinaikkan tarif hotel takutnya pelanggan tidak mau. Begitu juga dengan warnet tidak mungkin menaikkan tarif per jam, mengingat usaha warnet bersaing di Kayuagung ini,” tandasnya. IAN

Halaman 12

Toko Modern Merambah Desa-Desa

FOTO: mujianto / PALPRES

KEBIJAKAN PEMERINTAH

Tak hanya di perkotaan, mini market modern mulai merambah perdesaan yang diharapkan kebijakan pemerintah agar hal ini justru tidak mematikan usaha kecil milik warga.

Pedagang Kecil Terancam Mati KAYUAGUNG. PE – Keberadaan toko modern (waralaba) di wilayah Kabupaten Ogan Komering

Ilir (OKI) terus manjamur hingga ke pelosok pedesaan. Kondisi ini tentu sangat membuat pedagang kecil khawatir jika usaha mereka akan tergerus oleh keberadaan toko modern seperti Indomaret dan Alfamart. Berdasarkan data dari Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) OKI,

Bidar Gembira Meriahkan HUT OI

OKU Timur Masih Kurang Penyuluh Pertanian MARTAPURA. PE - Pengadan tenaga penyuluh pertanian di Kabupaten OKU Timur hingga kini masih kurang. Kondisi membuat tenaga penyuluh yang ada harus kerja ektra keras dengan meningkatkan mobilisasi turun ke desa menemui petani. Saat ini jumlah total tenaga penyuluh dari berbagai status rekrutan berjumlah 202 orang. “Ke-202 orang tenaga penyuluh berasal dari Tenaga Harian Lepas (THL) tenaga bantu penyuluh pertanian ( TBPP). Berjumlah 50 orang. Lalu tenaga Penyuluh Pertanian Swakarsa sebanyak 33 dan tenaga penyuluh PNS sebanyak 119 orang. Jadi total 202 tenaga penyuluh,” jelas Kepala Badan Penyuluh dan Ketahanan Pangan OKU Timur, Ir Sugianto MM, saat dihubungi, kemarin. Sementara jumlah desa di Kabupaten OKU Timur lanjut Sugianto, sebanyak 299 terdiri dari 289 desa defenitif plus 10 persiapan. “Dengan jumlah tenaga penyuluh 202 maka, kita masih kekurangan 97 orang tenaga. Sebab idealnya satu desa satu tenaga penyuluh,” ungkapnya. Dengan kondisi sekarang kata Suginato, maka satu tenaga penyuluh harus membawahi 2 hingga 3 desa yang merupakan wilayah kerjanya. “Walaupun selama masih bisa berjalan namun kedepan tentu perlu penambahan,” ucapnya. Terkait kekurangan tenaga penyuluh tersebut lanjut Sugianto, pihaknya sudah melakukan usulan penambahan namun karena masih terbatas anggaran maka realisasinya belum bisa dilaksanakan. “Upaya lainnya dengan meningkatkan mobilisasi tenaga penyuluh dengan peningkatan insentif dan pengadaan kendaraan roda dua,” ujarnya. Untuk honor tenaga penyuluh khusus THL TBPP dan tenaga penyuluh swakarsa, dikatakan Sugianto, bagi THL TBPP sharing APBN dengan APBD Kabupaten OKU Timur. “Untuk tenaga penyuluh swakarsa melalui APBD Kabupaten OKU Timur,” tukas Sugianto. MAN

EKTP Diperpanjang Hingga 31 Oktober PANGKALAN BALAI. PE – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Banyuasin bakal memperpanjang masa perekaman data Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di masing-masing kantor Camat hingga 31 Oktober 2013 mendatang. Kepala Disdukcapil Kabupaten Banyuasin, Hasan Basri mengemukakan, perpanjangan tersebut menyusul instruksi dari Kemendargi. “Pemerintah pusat memutuskan untuk mempanjang pelayanan eKTP hingga 31 Oktober mendatang. Baik untuk perekaman data hingga pengambilan fisik e-KTP yang telah selesai dicetak,” katanya, kemarin. Hasan menuturkan, pihaknya juga sudah menerima pemberitahuan soal perpanjangan pelayanan eKTP tersebut. Sehingga dia meminta masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya. “Dari pantauan kami di setiap Kecamatan, banyak masyarakat yang mempertanyakan kelanjutan e-KTP ini, bahkan masyarakat berasumsi, jika pelayanan eKTP di tahun 2013 ini dikenakan biaya, untuk itu kami mempertegar, selain diperpanjang, eKTP ini juga tetap gratis dan masyarakat tidak dipungut biaya apapun, baik untuk perekaman ataupun pengambilan e-KTP yang telah selesai dicetak,” bebernya. BUD

sudah lebih dari 120 unit toko modern beroperasi di wilayah OKI. Wilayah yang didominasi waralaba diantaranya Lempuing, Kayuagung, Mesuji, Sirah Pulau Padang, Pampangan, Tanjung Lubuk dan Pangkalan Lampam, untuk di Kota Kayuagung saja sudah ada 10 unit minimarket berupa

MERIAH

FOTO: wijdan / PALPRES

Tampak para PNS OI berjibaku mendayung perahu panjang alias bidar dalam lomba bidar gembira memeriahkan perayaan HUT OI.

INDRALAYA. PE - Bukan perkara gampang mendayung perahu panjang berdayung berjumlah banyak yang disebut bidar. Bahkan dari ratusan PNS Kabupaten Ogan Ilir (OI) yang mengikuti lomba bidar gembira puluhan peserta ada yang karam lantaran tak biasa mendayung perahu. Bendera dikibarkan, perahu dan dayung disiapkan, guna melawan ombak dari rawa-rawa air Sungai Kelekar, suasana Balai Benih Ikan (BBI) di Desa Tanjung Putus pun berubah riuh, lantaran bersemangat meneriaki peserta yang berlomba. Sedikitnya 36tim atau ratusan peserta PNS se-kecamatan OI, ikut serta memeriahkan rangkaian kegiatan HUT OI ke 9 tahun, selain lomba perahu bidar juga bakal diseleng-

garakan lomba panjat pinang. Dari setiap grup peserta ada yang berseragam kaos dan celana pendek berwarna senda, banyak juga yang tidak berseragam,bukan menandakan tidak kompak namun ada yang beranggapan semangat mendayung bukan hanya dari seragam. Tak hanya sekadar memeriahkan, hadiah yang ditawarkan langsung dari Bupati OI H Mawardi Yahya dengan total Rp 15,5juta, rinciannya juara 1 mendapatkan Rp 7juta, juara 2 Rp 5,5juta dan juara 3 Rp 3juta Salah satu peserta grup Dispenda bernama Syamsiah Samsul mengaku senang mengikuti kegiatan tersebut, sebagai bentuk partisipasi memeriahkan HUT OI dan menyehatkan badan dalam olahraga dayung. “Yang penting

partisipasi dan kesenangannya, lomba seperti inikan jarang. Alhamdulillah meski tidak menang perahu kami selamat sampai finish, tidak seperti grup inspektorat yang tercebur di tengah rawa-rawa. Meski begitu panitia sigap menolong kalau ada kejadian seperti itu karena ada perahu karet,” ujarnya, Sabtu(5/1). Sementara itu Bupati OI, H Mawardi Yahya mengatakan, kegiatan ini sengaja diselenggarakan guna memberikan apresiasi kepada PNS dalam kegiatan olahraga, di samping itu juga untuk menjaring atlet-atlet potensial dalam olahraga dayung. “Selain itu bidar gembira ini juga untuk menyambut tahun baru 2013 dan hut OI. Apalagi lokasinya tidak jauh dari perkantoran, sekaligus mensosialisasikan kantor baru pemkab nantinya,” katanya. Ketua Pelaksana Bidar, Sidharta menjelaskan ada 2 rangkaian lomba yang diselenggarakan antaralain perahu bidar gembira dan panjat pinang pada puncak acara 7 Januari, dengan disediakan 2 pohon pinang. Menurutnya juara 1 diraih tim Kecamatan Muarakuang mendapatkan Rp 7 juta, juara 2 tim Dinas Capil meraih uang Rp 5,5juta dan juara 3 Kecamatan Pemulutan Barat mendapatkan uang Rp 3juta. Ketua tim Kecamatan Muarakuang Ibnu Hardi mengatakan tidak menyangka kalau grupnya akan menjadi pemenang. “Alhamdulillah menang dan uangnya akan dibagikan kepada peserta dan untuk pembinaan kedepan,” katanya. VIV

Dishub Kesulitan Menertibkan Bentor INDRALAYA. PE - Dinas Perhubungan dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Ogan Ilir (OI) mengaku kesulitan menertibkan becak bermesin motor (bentor) yang banyak beroperasi di wilayah Bumi Caram Seguguk tersebut. Kepala Diskominfo OI Mustarsyah mengakui kesulitan melakukan pengaturan terhadap bentor, karena menyangkut penghidupan. Apalagi, kalau sudah terkait pengaturan trayek atau wilayah operasi. “Sulit kita mengaturnya, mau dilegalkan landasan hukumnya belum ada, padahal bentor tidak ada trayek ataupun uji kelayakan kendaraan bermotor,” ujarnya. Menurut dia, kondisi berbeda terjadi pada angkutan desa (angdes) yang diharuskan memiliki izin trayek dan kir dengan kewajiban harus melakukan tes ulang setiap 6 bulan. “Dampak perbedaan perlakukan inilah menyebabkan, banyak angkot yang enggan mengurus izin trayek dan perpanjangan KIR,” ungkapnya. Dikatakannya juga, dulunya

dishub bersama instansi terkait pernah melakukan upaya untuk penertiban bentor, namun akhirnya kandas karena penolakan keras pemilik bentor yang tidak bersedia diatur dengan berbagai alasan. Sementara, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) sendiri belum memiliki aturan untuk pengaturan bentor dan, bentor ternyata dinyatakan tidak layak dijadikan kendaraan umum karena dianggap menyalahi Undang-Undang RI Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Meski demikian lanjut dia, pihaknya tentunya tetap ingin mencari kebijakan sehingga semuanya berjalan, seperti keinginan mengatur trayek angkot dan bentor agar tidak bersinggungan, sebaliknya saling mendukung. “Selama ini bentor lebih diuntungkan, karena tidak ada trayek bisa kemana saja, sebaliknya angdes atau angkot tertentu sehingga cenderung kalah bersaing,” tutur pria berkumis ini. Terpisah, Seketaris III DPRD OI Irawardi Sahil Sahal mengakui memang ada dilema dalam pener-

tiban bentor, disatu sisi membantu masyarakat memberikan lapangan kerja dan masyarakat OI sudah cukup akrab dengan kehadiran bentor, di sisi lain menimbulkan permasalahan lalu lintas dan hukum. “Namun, apapun alasannya, bentor tetap harus diatur dan sebagai dewan kita siap membantu mencarikan jalan keluarnya seperti dengan perda dan melakukan studi banding kedaerah yang telah berhasil mengaturnya,” ujarnya. Sementara salah seorang tukang bentor, Herman berharap pemkab dapat memberikan kebijakan untuk menerima bentor sebagai kendaraan umum. “Kami tidak memiliki mata pencaharian lain,” ujarnya seraya mengaku dengan menarik bentor dia bisa menghidupi keluarganya, dan dapat juga membayar kredit motornya. Mengenai kemacetan, dia mengatakan, bukan saja penyebabnya oleh bentor, melainkan juga banyaknya kendaraan roda empat, sehingga pihaknya meminta kebijakan pemerintah untuk melegalkan bentor. VIV

Alfamart dan Indomaret. Karena sudah banyaknya keluhan dari pedagang kecil, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKI sudah mengajukan rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang mengatur pendirian waralaba ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) OKI. Saat ini Raperda tersebut sedang dibahas oleh Pansus untuk segera disahkan menjadi Perda. Menurut Wakil Ketua DPRD OKI, Aksweni SPd, bahwa toko modern itu membuat para pedagang tradisional terancam gulung tikar akibat kalah bersaing dengan toko modern. Pasalnya, toko modern ini dari segi tempatnya cukup refresentatif. “Kondisi ini berbanding terbalik dengan kondisi warung-warung kecil yang semula menjadi pilihan utama untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga. Sekarang jarang dikunjungi, sebab pembeli banyak beralih ke toko modern,” ujarnya kepada Palembang Ekspres, Minggu (6/1). Untuk melindungi pedagang kecil agar tetap tumbuh, kata dia, saat ini DPRD OKI sedang menggodok Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang mengatur soal waralaba. ”Peraturan yang sedang dibahas itu mengatur tentang masalah pendirian toko modern, penataan pasar tradisional dan sejenisnya,” terangnya. Jika tidak segera dibuat aturan, menurut politisi Partai PKS ini keberadaan toko modern bisa semakin menjamur dan ini dapat

mematikan pedagang kecil yang ada. ”Bayangkan saja saat ini ada sekitar 140 mini market di wilayah OKI. Bahkan mereka terus membangun gedung baru di setiap pelosok desa,” ungkapnya. Sementara itu, Kepala Disperindagkop OKI, Mahmud Iswan melalui Kasi Pengawas Perdagangan, M Teguh mengatakan, izin operasi mini market ini seharusnya memperhatikan dampak-dampak yang akan timbul, seperti matinya usahausaha kecil dan pasar tradisional. Diakuinya, dengan mudahnya pemberian izin mini market untuk beroperasi tidak sedikit warungwarung kecil yang berada di sekitar usaha tersebut terpaksa gulung tikar. “Ya usaha kecil kan modalnya juga kecil, sementara mini market modalnya cukup besar. Karena mini market mampu menawarkan harga jual barangbarang yang sama dengan warung kecil dan tempat yang bagus, maka pembeli cenderung memilih ke mini market,” tukasnya. Kepala Badan Pengelola Pasar dan Kebersihan (BPPK) Kabupaten OKI, Amiruddin mengatakan, memang diperlukan adanya aturan yang mengatur pendirian toko modern ini sehingga pedagang kecil ini bisa tetap mengais rezeki. “Sebenarnya memang harus ada aturan yang mengatur itu. Misalkan jarak tokoh modern dengan toko tradisional ini sekian kilometer, sehingga pedagang kecil ini tidak mati,” jelasnya. IAN

Musim Penghujan, Warga Dihimbau Terapkan PHBS BATURAJA. PE - Kepala Bidang P2PL Dinas Kesehatan Ogan Komering Ulu (OKU), Pademi Alamsyah mengimbau kepada warga agar terapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), sebab saat musim penghujan ini berbagai penyakit bisa menyerang masyarakat. “Terdapat banyak jenis penyakit di musim hujan ini yang perlu diwaspadai masyarakat antara lain diare, batuk, pilek, infeksi saluran pernapasan (Ispa) dan demam berdarah dengue (DBD),” kata Pademi kepada Palembang Ekspres saat dikonfirmasi, Minggu (6/1). Pademi menegaskan, masyarakat sengaja diimbau menerapkan PHBS, karena di musim hujan ini penyebaran virus penyakit akan lebih tinggi dari biasanya. Pola hidup bersi dan sehat ini kata Pademi, sebenarnya sangat sederhana. Caranya cukup mudah diantaranya membiasakan diri mencuci tangan menggunakan sabun baik sesudah maupun sebelum makan,

serta menggunakan alas kaki saat beraktifitas di luar rumah. “Selain itu masyarakat juga perlu melakukan penaburan serbuk abate ke kolam serta membersikan kamar mandi,” kata Pademi. Hal itu penting dilakukan untuk membasmi bakteri dan kuman yang dapat menyebabkan penyakit. Upaya ini juga sekaligus untuk mencegah munculnya jentik-jentik nyamuk penyebab DBD. Pademi menambahkan, ada tiga faktor membuat seseorang bisa terkena penyakit di musim hujan, pertama turunnya daya tubuh orang tersebut, kedua gen atau penyebab berkembangnnya biaknya bakteri, virus, parasit dan faktor pembawa penyakit, seperti nyamuk. Sementara yang terakhir lingkungan. Misalnya, curah hujan curah hujan tinggi yang menyebabkan banjir. “Dengan menggalakan PBHS yang dilakukan warga, maka segala jenis penyakit akan terhindar,” ungkapnya. CVG

BKO Diharapkan Mampu Serap 2300 Pencaker BATURAJA. PE - Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Ogan Komering Ulu (OKU) pada April 2013 ini akan melauncing Bursa Kerja Online (BKO). Diharapkan BKO tersebut dapat menyerap 2.300 para pencari kerja (pencaker) di Bumi Sebimbing Sekundang. Kepala Dinsosnakertrans OKU, Wibisono, melalui Kepala Seksi Penempatan Kerja, Masitum, saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (5/1), menjelaskan, BKO sebenarnya sudah diaktifkan sejak 2011 lalu, namun baru 2013 ini akan dikelola secara serius oleh instansi tersebut. “Kita sudah siapkan empat unit komputer, serta menyiapkan ruang khusus bagi dua orang operator untuk mengoperasikan BKO, sehingga informasi lowongan kerja yang dipublikasikan bisa terus diperbaruhi sesuai kebutuhan perusahaan yang menjadi mitra kerja,” tegasnya. Dijelaskan Wibisono, saat ini setidaknya ada 10 perusahaan yang sudah menyatakan kesedi-

aannya untuk menjadikan Disnakertrans OKU sebagai mitra kerja. “Yang lain akan menyusul dan pada awal tahun ini kita akan kumpulkan managemen di perusahaan yang belum menjadi mitra kerja Disnakertrans OKU agar mau memanfaatkan BKO untuk mencari karyawan baru,” ungkapnya. Sementara bagi pencari kerja di OKU mulai 2013 ini bisa dengan mudah mencari lowongan pekerjaan yang cocok dengan kemampuan masing-masing lewat BKO. “Silahkan datang ke Disnakertrans OKU langsung untuk mendapatkan informasi yang lebih jelas mengenai BKO,” tegasnya. Disinggung jumlah pencaker di OKU sampai 2012, Masitum menambahkan, angkanya mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu, yakni dari 1.435 orang menjadi 2.400 orang. “Jenjang pendidikan pencaker itu 70 persen tamatan SMA, sisanya S1 dan S2, sementara untuk yang tamat SD dan SMP tidak ada,” pungkasnya. CVG


sumsel PALEMBANG EKSPRES

senin, 7 januari 2013

Halaman 13

Warga Protes Rekrutmen PPS Berubah EMPAT LAWANG. PE - Pengumuman hasil seleksi Panitia Pemungutan Suara(PPS) yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum Daerah(KPUD) Kabupaten Empat Lawang disoalkan warga dan Kepala Desa (Kades). Hal ini disebabkan ada beberapa desa terdapat perbedaan pengumuman hasil seleksi yang digelar KPU, bahkan ada nama yang lulus tanpa rekomendasi Kades. Tercatat sebanyak enam desa yang memiliki nama anggota PPS berbeda dengan yang dikeluarkan KPU ber-

dasarkan hasil pleno penetapan pengumuman hasil seleksi anggota PPS pada tanggal 29 Desember lalu. Ke enam Desa tersebut masing-masing, Desa Nanjungan, Muara Rungga, Penantian dan Talang Padang Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker), kemudian Desa Karang Jaya Kecamatan Pendopo Barat serta Desa Sleman Ulu Kecamatan Muara Pinang. Hasil Pleno KPU, anggota PPS Desa Nanjungan Kecamatan Pasemah Air Keruh yang lolos seleksi yakni Sastra Afrizon, Forman Gustari

dan Siswanto. Namun berdasarkan pengumuman yang ditampilkan dipapan pengumuman di kantor Camat Pasemah Air Keruh yakni Tarmizi, Sopiah Wardaniah dan Siswanto. Kemudian hal yang sama terjadi pada desa Muara Rungga, KPU mengeluarkan nama anggota PPS lolos seleksi yakni Al Azhar, Sriwahyuni dan Feriyanto, sedangkan yang diumumkan di Kantor Camat yakni Al Azhar, Sriwahyuni dan Anwar Sadat. Tak hanya itu, perubahan atau versi berbeda tersebut juga terjadi

pada empat desa lainnya. Tentunya sangat membingungkan perangkat Desa masing-masing. Inilah yang memicu protes yang berujung warga dengan mendatangi kantor KPU guna mempertanyakan hal itu. ”Tentunya kami sebagai warga desa bingung dengan hal ini, sebab tidak ada kepastian siapa yang sebenarnya namanama anggota PPS yang ditetapkan,” ungkap Sumaji Sohar yang mengaku sebagai warga Paiker. Lebih lanjut, dia mengatakan adanya ketidakpastian dinilai warga

Geger Isu Kuntilanak Gentayangan MUSI RAWAS, PE - Warga Desa Megang Sakti 2, Kampung 4, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Mura geger lantaran adanya isu kuntilanak (mahluk halus) merebak hingga sering menganggu kenyamanan warga. Bahkan, malam hari masyarakat tak berani keluar rumah dan tak urung desa sepi. Salah seorang warga, Suarna (55) atau akrab disapa Buk De mengaku, merebaknya isu kuntilanak lantaran seringnya mahluk halus tersebut mendatangi setiap rumah warga dimalam hari. Bahkan katanya menampakan diri di jalan kampung. “Percaya atau tidak, tapi warga banyak percaya. Katanya setiap malam ada saja rumah warga yang diganggu. Seperti pintu rumah warga diketok satu persatu, ada pula penampakan kuntilanak tengah menggendong bayi malam hari di jalan kampung, utamanya sering menganggu wanita hamil,” ungkapnya. Menurutnyna, isu kuntilanak sudah menjadi buah bibir masyarakat di luar kampung tersebut. Terang saja, ketika jelang Maghrib hingga tengah malam, kondisi Kampung dan jalan sepi bagai kuburan. “Orang dari luar kampung sini (pendatang) jadi takut bertandang kesini kalau malam. Mereka memilih pagi atau siang,” jelasnya. Sementara itu, ahli Hipoteria dan Metafisika, Nadi Aprilyadi menerangkan, keberadaan mahluk halus tergantung dengan sugesti manusia. Bila sugesti mengatakan ada, mahluk astral akan memproyeksikan dirinya. Tetapi bila orang tersebut sugestinya menolak, otomatis mahluk halus tidak ada. “Jadi tidak ada yang namanya penampakan. Jika kita yakin dan percaya dengan Tuhan,” tukasnya. IMR

dengan dewan komisioner seta sekretariat KPUD. “Memang ada beberapa orang anggota PPS yang dinyatakan lulus tidak memiliki rekomendasi. Namun itu bukan suatu kendala untuk menghambat berlangsungnya pelantikan PPS mendatang. Demikian pula untuk para kades yang menyangga dipersilakan untuk menempuh jalur hukum ke PTUN. Sebagaimana kita ketahui untuk penetapan anggota PPS ini sudah dilakukan dari pihak KPUD Provinsi Sumsel,” tukasnya. FIR

Dinkes Minta Puskesmas Siaga 24 jam

Hujan Sebentar Jalan Protokol Terendam Banjir LUBUK LINGGAU. PE - Mungkin sama dengan daerah lainnya, hanya diguyur hujan sebentar saja, sejumlah ruas jalan protokol di Kota Lubuklinggau sudah terendam banjir. Kondisi tersebut diduga kurang maksimalnya sistem saluran pembuangan air yang berada disisi jalan, belum lagi masih minimnya kesadaran sebagian oknum masyarakat tentang kebersihan, sehingga jalan selalu terendam banjir disaat musim penghujan. Beberapa ruas jalan protokol di Lubuklinggau yang sudah langganan banjir saat musim penghujan tiba. Pantauan Palembang Ekspres beberapa ruas jalan sering kali dilanda genangan air atau banjir itu antara lain di Jalan Yos Sudarso, mulai dari depan Toserba , depan kantor PLN Kelurahan Watervang. Kemudian kawasan Kelurahan Batu Urip Taba, Kelurahan Taba Jemekeh, Kecamatan Lubuklinggau Timur I. Kelurahan Taba Koji, Kelurahan Jawa Kiri bahkan hingga kawasan pasar, khususnya rel sepur, depan rumah sakit dr Sobirin Kelurahan Bandung Kiri Kecamatan Lubuklinggau Barat II Kota Lubuklinggau. Jika terjadi hujan deras, dipastikan ruas jalan di kawasan jalan ini terendam, bahkan ketinggian air melebihi tingginya trotoar yang berada disisi jalan. Akibatnya, pengendara mesti berjalan merayap ketika lewat lokasi tersebut, agar tidak mengganggu kenyamanan pengguna lainnya, terutama pengendara sepeda motor yang bisa basah kuyup kecipratan air. Selain itu, beberapa ruas jalan lainnya, seperti Jalan Ahmad Yani, Jalan Garuda dan Jalan Sudirman, dibeberapa lokasi juga seringkali terjadi banjir saat musim hujan seperti sekarang ini. Di Jalan Ahmad Yani, ada beberapa titik, antara lain di sekitar Rumak Makan (RM) Simpang Raya, depan SPBU, seputaran Jalan Nangka dan Rambutan. Untuk Jalan Sudirman, lokasi yang langganan banjir antara lain diseputaran Pasar Bukit Sulap. “Setiap kali turun hujan, beberapa ruas jalan yang ada di Lubuklinggau ini memang selalu tergenang air, bahkan melimpah hingga merendam trotoar jalan. Kondisi seperti ini tentunya mengganggu kenyamanan pengendara, apalagi pengendara motor, bisa basah kuyup kecipratan air dari kendaraan lain yang melintas. “Sebagai warga tentu saja kita berharap agar kondisi seperti ini menjadi perhatian pemerintah” ujar MH Thamrin, warga Kelurahan Kenanga Kecamatan Lubuklinggau Utara II. RIF

menganggu kelancaran dalam kegiatan Pilkada, karena masing-masing pihak akan saling klaim. ”Ini dapat memicu perselisihan dan berdampak tidak baik. Untuk itu, kita berharap segera dituntaskan jangan sampai berlarut-larut,” tegasnya. Sementara itu, Ketua KPUD Kabupaten Empat Lawang Muhoroimin Zahri mengatakan, ada beberapa Kades yang tidak puas keputusan KPUD tentang penetapan sejumlah anggota PPS yang lulus. Menurutnya penetapan ini sudah diplenokan

Pengunjung Bedegung Keluhkan Marak Pungli

BEGEDUNG

Wisata bedegung merupakan tempat nyaman sebagai rekomendasi untuk berwisata bersama keluarga. Foto: net

MUARA ENIM. PE – Kemeriahan tahun baru tidak begitu dirasakan pengunjung Kawasan Wisata Air Terjun Bedegung, di Kecamatan Tanjung Agung. Pasalnya, beberapa pengunjung pada hari itu mengeluhkankan karena ditarik tiket double. Sehingga, besarnya biaya masuk yang ditetapkan untuk menikmati kawasan wisata kebanggan Bumi Serasan Sekundang ini, membuat warga menilai tidak wajar dan terkesan seperti Pungutan Liar (Pungli). Menurut AN, salah seorang pengunjung dibincangi beberapa waktu lalu mengaku, terpaksa mengeluarkan biaya ekstra tebus kunci. Diceritakannya, ketika dirinya hendak masuk menggunakan sepeda motor bersama temannya. An ditarik biaya sebesar Rp 55 ribu dengan rinciannya membayar karcis resmi dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim. Akan tetapi, ketika akan membayar ternyata ada penarikan karcis resmi tersebut ada karcis lain sebesar Rp 20 ribu perorang, sehingga dirinya harus membayar sebesar Rp 40 ribu. “Aku sempat bertanya dan adu mulut dengan petugas tentang kegunaan uang tersebut, namun petugas karcis menjelaskan itu untuk biaya hiburan musik di dalam wisata Bedegung yang disediakan panitia,” ujar AN penuh sesal kepada Palembang Ekspres Minggu (6/1). Tidak hanya itu, lanjutnya, dia juga dimintai uang sebesar Rp 10 ribu untuk parkir motor, dan anehnya lagi ada biaya tambahan lagi Rp 5 ribu untuk biaya keamanan parkir. Sehingga total yang dibayar masuk wisata Bedegung sebesar Rp 55 ribu rupiah. Bahkan, untuk mengambil kunci motor yang tertinggal dimotor saat masih di parkir harus ditebus dengan uang sebesar Rp 40 ribu. ”Masa tertinggal kunci di motor saya dipaksa tebus Rp 40 ribu sebagai imbalan. Bukannya sudah termasuk bagian dari keamanan parkir,” ungkapnya.

mengatakan, sebagai pengunjung dirinya takut. Apalagi petugas parkirnya tidak ada yang menggunakan seragam dan terlihat seperti preman semua. “Daripada ribut jadi kami tebus saja, mereka mengatakan jika tidak mau membayar silahkan pulang,”beber AN yang mulai sekarang mengaku enggan berkunjung ke Kawasan Wisata Air Terjun Bedegung. Berdirinya berharapm, wisata tersebut dikelola secara profesional, mulai dari keamanan, kenyamanan dan fasilitas yang disediakan untuk dipelihara. “Sebagai putra daerah, sangat menyayangkan oleh ulah oknum petugas tersebut yang bisa mencoreng nama baik Bedegung. Padahal hampir tiap tahun saya ke Bedegung,namun sepertinya terutama dalam pelayanan dan keamanan tidak berubah, hanya beberapa fasilitas saja yang bertambah,” kata dia. Sementara itu, Kepala UPTD Bedegung yang bertanggungjawab terkait kawasan wisata Effendi, mengaku belum mengetahui adanya keluhan tersebut. Akan tetap, dia tidak menampik mungkin ada oknum yang memberlakukan pengunjung seperti itu, sebab ia bersama petugas lain tidak terpantau. Menurutnya, ada beberapa kriteria karcis yang memang ada (legal) dan secara eksplisit tidak mengetahui bila ada pungutan diluar itu. Untuk karcis masuk Rp 20 ribu perorang selain karcis resmi, masuk dalam kategori ada atau sah dan setorannyapun langsung disetorkan ke kantor PPKAD Muara Enim. “Akan tetapi uang parkir Rp 10 ribu dan uang jaga parkir Rp 5 ribu, itu tidak benar adanya. Uang karcis masuk Rp 20 ribu itu, hanya diberlakukan pada saat tahun baru saja, setelah itu normal kembali,” terangnya. Jelasnya pengunjung ada yang merasa terancam atau dirugikan oleh oknum-oknum tertentu bisa melapor atau mengadu ke petugas yang berwenang. Karena kita sudah berkerjasama dengan pihak TNI dan Kepolisian,” tutupnya. HFB

SEKAYU. PE – Guna mengantisipasi gangguan kesehatan akibat banjir sekaligus memantau perkembangan kesehatan di wilayah banjir, Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) meminta agar seluruh Puskesmas dan Poskesdes siaga 24 jam. Hal ini diharapkan memberikan pelayanan kesehatan di wilayah banjir akibat meluapnya sungai musi dan anak sungai. “Sampai saat ini belum ada lonjakkan berarti terhadap penyakit yang disebabkan banjir. Meskipun ada beberapa orang saja yang mengeluhkan gatal-gatal di kulit dan demam,” ujar Kasi Penyehatan Lingkungan dan Makanan-minuman Dinkes Kabupaten Muba, Aris Wijayanto di Sekayu Minggu (6/1). Menurutnya, sebagai antisipasi gangguan kesehatan selayaknya Puskesmas dan Poskesdes buka 24 jam. “Jadi dari Kepala Dinas juga minta agar seluruh Puskesmas dan Poskesdes diaktifkan hingga 24 jam,” katanya. Mengenai ketersediaan obatobatan sambungnya, Dinkes telah menyerahkan kepada puskesmas

dan pihak puskesmas mampu mengatasi. Adapun obat-obatan medis yang disiapkan seperti jenis obat gatal-gatal pada kulit dan obat diare. “Apabila Puskesmas kekurangan obat-obatan dan personil dapat segera laporkan ke Dinkes,” jelasnya. Saat ini, pihak Dinkes bersama instansi lain seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus melakukan koordinasi dan memantau sejumlah titik banjir akibat meluapnya air sungai. Adapun seluruh Kecamatan menjadi pantauan tim terkait, namun untuk wilayah luapan air sungai yang tinggi yakni Kecamatan Lais dan Kecamatan Batang Hari Leko seperti di Sako Suban atau Bintiale. Lebih lanjut dia mengatakan, umumnya rumah warga merupakan rumah panggung, sehingga luapan air belum sampai masuk kedalam rumah warga. “Tetapi wargapun umumnya masih bertahan di rumah masing-masing meskipun sudah disarankan untuk mengungsi,” terangnya. YUN

LUBUKLINGGAU. PE – Jika sebelumnya dinformasikan pelantikan Sekretaris Daerah ( Sekda ) Kota Lubuk Linggau akan dilaksanakan 14 Januari 2013 mendatang, tetapi terjadi perubahan yakni dimajukan menjadi 10 Januari. Kepastian akan dilaksanakannya prosesi pelantikan jabatan tertinggi di kalangan biokrasi di Pemerintahan Kota Lubuk Linggau itu, dipastikan setelah digelar rapat pemantanpan pelantikan yang dipimpin langsung Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Kota Lubuk Linggau, H Parigan H Syahrin, di off room Dayang Torek, Sabtu(5/1). Asisten III Bidang Ekonomi Pembangunan Sekda Kota Lubuk Linggau, H Rusli usai rapat ketika kepada Palembang Ekspres membenarkan akan dilaksanakannya pelantikan Sekda 10 Januari 2013 mendatang. Menurut dia, pelantikan akan dilaksanakan di Gedung Kesenian Sebiduk Semare, di jalan Garuda depan Kantor Walikota, Kelurahan Kayu Ara, Kecamatan Lubuk Linggau Barat I, Kota Lubuk Linggau pukul 08.00 WIB. “Berhubung aktivitas Gubernur sangat padat, maka sesuai dengan jadwal yang ditentukan protokol Setda Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), pelantikan digekar agak pagi,” ujar Rusli. Dia menambahkan, Gubernur akan tiba di Lubuk Linggau diperkirakan, Rabu malam (9/1) bertolak dari Sekayu, Kabupaten

Musi Banyuasin (Muba). Pagi harinya, Kamis (10/1) usai sarapan pagi, langsung menuju Gedung Kesenian tempat digelarnya acara pelantikan Sekda tersebut. Sementara itu, Sunardi, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) ditanya mengenai siapa berpeluang menggantikan Sekda defenitif dirinya tidak bicara banyak dan tidak dapat menyebutkan. “Nanti pasti akan tahu, siapa yang akan dillantik pada 10 Januari atau pada acara pelantikan nanti,” ujarnya sembari tersenyum dan dengan langkah cepat meninggalkan Kantor Walikota Lubuk Linggau. Sebelumnya, Walikota Lubuk Linggau, H Riduan Effendi mengungkapkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau telah mengajukan tiga nama untuk diusulkan menjadi Sekda Defenitif paska Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau priode 2013-2018 tersebut. Menurut Orang Nomor Wahid di Bumi Sebiduk Semare, Kota Lubuklinggau itu, sesuai presedur, tiga nama yang diajukan tersebut yakni HA Rahman Sani (Kadisdukcapil), Sunardi (Kepala BKD) dan H Parigan H Syahrin (sekarang menjabat sebagai Plt Sekda) Kota Lubuklinggau. Di tempat terpisah, hasil penelusuran Palembang Ekspres dari desas desus yang berkembang, tiga nama tersebut sangat berpeluang untuk menduduki jabatan Sekda itu karena sudah memenuhi ketentuan berdasarkan kepangakatan. RIF

Jadwal Gubernur Padat Pelantikan Sekda Dimajukan

Terbengkalai Terminal Jadi Sarang Kalelawar MUSI RAWAS. PE – Karena tidak adanya pemeliharaan maksimal, Terminal Tipe A di jalan Yos Sudarso, Kelurahan Simpang Periuk, Kota Lubuk Linggau jadi sarang kelelawar. Kendati begitu, aset milik Pemkab Mura tetap beroperasi, namun angkutan kota (angkot) sepi. Tak hanya itu, kondisi ini semakin parah dengan banyaknya bangunan terminal yang mengalami kerusakan, utamanya bagian atap atau plafon sehingga terkesan menjadi bangunan tak berpenghuni. Dijelaskan Ari Narsa, Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo)

Mura, ketika dikonfirmasi melalui ponselnya namun tidka dapat terhubung. Bahkan saat wartawan koran ini telah mengirimkan pesan ke nomor ponselnya tidak mendapat balasan. Sementara itu Wakil Ketua II DPRD Mura, Suhari mengungkapkkan, pihaknya sudah mengetahui kondisi sebenarnya terminal Tipe A tersebut. “Kondisinya memang terbengkalai meskipun dilakukan penarikan retribusi tapi pemasukannya tidak sesuai dengan biaya operasionalnya yang lebih besar,” ungkapnya kepada Palembang Ekspres Sabtu (5/1). Sambungnya, dirinya setuju apabila terminal Tipe A diserahkan ke

Pemkot Lubuk Linggau. Sebab dengan keterbatasan anggaran Pemkab Mura, otomatis dirinya menilai banyak dana yang digelontorkan untuk kepentingan lain. “Kalau diperbaiki retribusinya lebih kecil dan lebih besar biaya operasionalnya, makanya kita menyarankan supaya baiknya diserahkan ke Pemkot saja. Itu menurut pribadi saya, tidak dari kelembagaan,” katanya. Berdasarkan pantauan di sekitar terminal pukul 17.30 WIB jutaan kalelawar beterbangan dan keluar dari plafon ditiap bangunan terminal. Sehingga menimbulkan bau tak sedap dari lokasi dan terkesan tidak terpelihara. IMR

TERBENGKALAI

Foto: imron / PALPRES

Terminal Tipe A lubuklinggau terbengkalai sehingga menjadi sarang bagi keleawar.


PALEMBANG EKSPRES

SENIN, 7 JANUARI 2013

TELEPON PENTING Polda Sumsel

:

Poltabes

:

Polsek IB I Polsek IB II Polsek IT I Polsek IT II

: : : :

(0711) 360404/ (0711) 310264 (0711) 513334, (SPK) (0711) 510455 (0711) 353014 (0711) 352973 (0711) 351607 (0711) 713344

Polsek SU I : (0711) 510128 Polsek SU II : (0711) 510096 Polsek S Gerong : (0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 Polsek Sako : (0711) 820062 Polsek Gandus : (0711) 7365855 Polsek Sukarami : (0711) 411585 Polsek Kemuning : (0711) 7300930 KPPP Boombaru : (0711) 712386 Pos Laka Pakjo : (0711) 7920902 Kodim 0418 : (0711) 351637

Halaman 14

Denpom 2/4

: (0711) 351843/ (0711) 374836

LBH Palembang : 0711 356153 E-mail : lbhplg@yahoo.com Posbakum Ikadin Palembang : 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830 Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM : (0711) 350079 PLN : (0711) 356911(0711) 358355 FOTO: BERRY/PALPRES

JAMBRET

Empat komplotan jambret yang terbilang masih remaja bahkan anak-anak yang berhasil dibekuk aparat Unit Pidum, Satuan Reskrim Polresta Palembang saat diamankan di Mapolresta Palembang.

Komplotan Jambret Dibekuk, Satu Dipelor PALEMBANG.PE - Setelah dipancing melalui PIN BlackBerry Messenger (BBM) milik korban jambret, akhirnya empat komplotan jambret yang terbilang masih remaja bahkan anak-anak berhasil dibekuk, aparat Unit Pidum, Satuan Reskrim Polresta Palembang pimpinan AKP Nanang Supriatna dan Iptu Robert PS, didua tempat berbeda. Awalnya petugas berhasil menangkap tersangka Refian alias Acong (19), saat sedang berada di kos temannya di Jalan Irigasi, Lorong Sehat, Kelurahan Srijaya, kecamatan Alang Alang Lebar (AAL) Palembang, pada Sabtu (5/1) sekitar pukul 19.00 WIB. Berdasarkan nyanyian mahasiswa semester 3, Akper salah satu rumah sakit di Jalan Demang Lebar Daun Palembang ini, akhirnya petugas berhasil tiga tersangka lainnya di kost tersangka Refian di Jalan Dr M Isa, depan Juri Ekspress, Lorong Langgar, Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) II Palembang. Ketika dilakukan penggrebekan salah seorang tersangka benama M Yusuf (19), warga Jalan Dr M Isa, Lorong Agus Cik, RT 15 RW 4, Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan IT II Palembang, berusaha melarikan diri sehingga petugas terpaksa melumpuhkannya dengan tembakan di betis kanannya. Sedangkan dua tersangka lainnya termasuk otak penjambretan bernama Een Fransisco (19), bersama dengan sepupunya yang masih duduk di bangku kelas 3 SMP bernama MRF alias Edo (13), keduanya warga Jalan Dr M Isa, Lorong Bendung Jaya, RT 17 RW 2, Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan IT II Palembang, dibekuk tanpa perlawanan. Berdasarkan catatan pihak kepolisian,

komplotan ini telah tiga kali melakukan aksi jambret yakni di kawasan Simpang Polda, di kawasan Jalan Bambang Utoyo, Lemabang dan satu Kali dikawasan Sekip. Salah satu korban diketahui bernama Viava Dini Tertasari (26), warga Jalan Gunung Terang, RT 5 RW 2, Kelurahan Sekip Jaya, Kecamatan Kemuning Palembang, yang dijambret pada Kamis (27/12) sekitar pukul 12.30 WIB, di Jalan Gersik, Sekip Bendung Palembang. Ketika itu korban dibonceng suaminya memakai motor bebek BG 5970 UM, lalu arah sekip menuju Yayasan IBA, menuju lokasi kejadian dua pelaku motor yang menggunakan motor Yamaha Vixion warna hitam menarik dompet korban lagi di pegang, lalu kabur ke arah SMK Negeri 6 Palembang. Korban harus kehilangan dompet yang berisi handphone BlackBerry BB Tenova dan uang Rp120 ribu. Tersangka M Yusuf mengaku sebelum mereka menjambret korban Viava Dini di kawasan Sekip Bendung, dirinya dan tersangka Een juga menjambret di kawasan simpang Polda. Saat itu mereka hanya dapat uang sebesar Rp13 ribu. “Setelah dari simpang Polda itu, kami langsung menjambret lagi di kawasan Sekip Bendung itu. Waktu menjambret aku bertugas membawa motor, sedangkan yang bertugas eksekutir Een. Uang dari menjambret itu abis untuk foya-foya seperti karaoke dan beli makanan,” ucap residivis kasus narkoba pada 2011 lalu dan bekerja sebagai tukang jagal ini. Sementara tersangka Edo mengaku jika dirinya hanya diajak oleh kakak sepupunya untuk menjambret. Aksi jambret yang dilaku-

kan mereka saat malam tahun baru 2013 lalu di depan yayayan Pembina, Lemabang. “Awalnya kami baru pulang dari membeli gorengan, tiba-tiba Een ngajak menjambret, lalu Een menarik HP milik ibu-ibu, aku yang membawa motor disuruhnya ngebut. Dari menjambret itu aku hanya dapat bagian Rp30 ribu dan uangnya habis untuk jajan,” tutur siswa kelas 3 SMP ini. Sedangkan tersangka Een mengakui jika dirinya telah tiga kali melakukan aksi jambret. Itu dilakukan lantaran dirinya tidak ada uang, sementara dirinya membutuhkan uang untuk berfoya-foya. Akhirnya dirinya mengajak temannya Yusuf dan sepupunya Edo untuk menjambret “Memang aku yang mengajak mereka berdua menjambret. Dan setiap kali menjambret aku yang bertugas menjadi eksekutor,” ungkapnya. Berbeda dengan tersangka Revian jika dirinya tidak ikut menjambret, melainkan dirinya hanya bertugas menjualkan HP BB hasil jambretan itu. “Awalnya Een minta dijualkan HP BB itu lalu aku jualkan dengan kawan. Aku tidak tahu kalau HP BB itu hasil jambret, kalau tau aku tidak mau,’ kelitnya. Kapolresta Palembang, Kombes Pol Sabaruddin Ginting MSi melalui Kasat Reskrim, Kompol Djoko Julianto SIk MH membenarkan jika pihaknya telah menangkap komplotan jambret yang sudah meresahkan warga. “Para tersangka sudah beraksi lebih dari tiga kali dan kita berhasil mengamankan mulai dari otak sekaligus eksekutor hingga ke pilot motornya. Saat ini komplotan jambret ini masih dalam pemeriksaan lebih lanjut,” tukas Djoko. JOE

Cahyono Bergulat dengan Buaya MUSI RAWAS.PE - Walaupun telah bergulat selama 10 menit dengan buaya yang hendak memangsanya, akhirnya Cahyono (35), warga Desa Megang Sakti 2, RT 1, Dusun Kunjung, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Musi rawas(Mura) berhasil selamat. Peristiwa yang nyaris merenggut nyawa Cahyono itu terjadi pada Selasa (1/1) lalu sekitar pukul 12.30 WIB, sepulangnya dari kebun karet dengan melintas diatas jembatan rakit yang membentang diatas sungai Megang dekat kampungnya. “Waktu melintas ada enam orang termasuk aku yang berada paling depan. Tiba-tiba buaya ukuran sekitar 2,5 meter keluar dari selasela jembatan rakit dari bambu dan berusaha menerkam kaki kiri aku sampai aku tercebur ke sungai,” jelas korban Cahyono, kemarin (6/1). Diungkapkannya, warga sekitar sudah biasa memanfaatkan jembatan rakit dilokasi tersebut sebagai akses perlintasan walaupun

sudah mengetahui bila sungai ada buayanya. “Aku berusaha sekuat tenaga melawan buaya. Beruntung buaya itu tidak membuka mulutnya, hanya menyerang pakai cakarnya,” tuturnya. Akibat kejadian tersebut, Cahyono menderita luka robek di kaki kirinya sepanjang 10 centimeter didengkul kaki dan tumit sebelah kiri. “Teman-teman yang dibelakang ketika kejadian, tak berbuat apa-apa. Mereka ketakutan dan langsung berlari naik ke daratan,” ungkapnya. Ternyata peristiwa yang dialami Cahyono itu bukan yang pertama kali dialami warga sekitar. Sebab, sudah beberapa warga yang menjadi korban serangan buaya saat sedangn beraktifitas disungai. “Jadi bukan hanya aku yang pernah jadi korban. Kemarin juga ada warga yang lagi mencari ikan di sungai juga diserang buaya. Beruntung warga itu jugas elamat,” terangnya. Terpisah, Kepala Dinas Kehutanan (Di-

shut) Mura, Nawawi menjelaskan, pihaknya tidak dapat berbuat banyak untuk mengatasi keberadaan buaya liar dibeberapa Muara sungai yang terdapat di Kabupaten Mura. Namun pihaknya sudah berkoordinasi dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) guna melakukan sosialisasi. “Memang habitatnya disitu, kita tidak bisa menangkapnya satu persatu. Jadi kita mengimbau agar masyarakat yang biasa beraktifitas dan tinggal dekat sungai habitatnya buaya untuk berhati-hati. Dan kita akan melakukan sosialisai,” ungkapnya. Beberapa waktu Dishut Mura telah mengingatkan terdapat empat sungai yang menjadi lokasi habitat buaya muara, yakni di sungai Megang, Kecamatan Megang Sakti, sungai Ketuan yang melintasi Desa Q1 Wonorejo, Kecamatan Tugumulyo, sungai Lesing di Kecamatan Purwodadi dan Ketuan Negeri dan sungai Lakitan di Kecamatan Muara Lakitan. IMR

RSMH Palembang (Sentral) : (0711) 354088 RS Charitas : (0711) 350827 RSI Siti Khadijah : (0711) 311884 RS AK Gani : (0711) 354691 RS Muhammadiyah : (0711) 513144 RS Myria : (0711) 411610 RS Ernaldi Bahar : (0711) 410354 Informasi Telepon : 108 Layanan Telegram : 165 SLI : 100 Pengakuran Jam : 103

Gangguan Telepon Ambulance Bandara SMB II Informasi SMB II Vip Room SMB II Lanud STA Kertapati

: : : : : : :

117 118 (0711) 411778 (0711) 413695 (0711) 410159 (0711) 410376 (0711) 515555/ (0711) 510201 ULPK BBPOM Palembang : (0711) 371463 Perusahaan Gas Negara : (0711) 717950

Anak Dosen Bobol Tiga Rumah PALEMBANG.PE - Walaupun orang tuanya merupakan orang terpandang dan berpendidikan, namun tidak menjamin anaknya menjadi baik. Seperti dilakukan seorang anak dosen bernama Izat Ikhwani (22), yang dalam sehari berhasil membobol tiga rumah sekaligus. Parahnya anak Dosen Pertanian salah satu Universitas Negeri di Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir (OI) ini, telah lima kali masuk penjara. Dimana empat kali terlibat aksi jambret di 10 lokasi kejadian. Sedangkan satu kali lagi lantaran terlibat kasus narkoba. Untuk keenam kalinya, bapak dua anak ini tertangkap setelah membobol tiga rumah sekaligus di kawasan Jalan Lingkar Istana, Kelurahan Demang Lebar Daun, Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang, pada Sabtu (5/1) sekitar pukul 13.00 WIB. Bahkan satu rumah yang dibobol warga Jalan Bongsai Raya, Kelurahan Lorok Pakjo, Kecamatan IB I Palembang itu, merupakan milik seorang purnawirawan jendral, yang sedang dalam keadaan kosong. Pencurian di tiga rumah itu terbilang elit, sebab saat beraksi tersangka Izat sengaja membawa mobil Suzuki APV sehingga orang tidak mengetahui jika tersangka hendak mencuri. Setelah berhasil mebobol tiga rumah itu, tersangka Izat lalu membawa hasil curiannya dengan mobilnya itu. Dari dalam rumah pertama, tersangka Izat berhasil mengambil dua tabung gas. Lalu di rumah kedua tersangka Izat berhasil mengambil televisi 24 inch dan VCD. Sedangkan dirumah ketiga yang merupakan milik seorang pernawirawan jenderal, tersangka Izat berhasil menggasak satu unit mesin cuci.

Sebenarnya, aksi yang dilakukannya dipergoki warga, namun warga takut menangkapnya karena tersangka Izat membawa sebilah pedang. Karenanya warga langsung menghubungi aparat Polsekta IB I Palembang, sehingga langsung menangkapnya. “Aku lihat tiga rumah itu lampunya menyala padahal masih siang. Jadi aku langsung berpikiran kalau rumah itu kosong, makanya aku langsung dobrak pintu rumah. Setelah itu aku ambil barangbarang di tiga rumah itu,” ucap tersangka Izat saat ditemui di Mapolsekta IB I Palembang, kemarin (6/1). Diungkapkannya, dirinya sebenarnya sudah lima kali masuk penjara, dimana dirinya terlibat dalam aksi penjambretan sebanyak 10 kali dan satu kali terlibat kasus narkoba. “Sudah sering aku masuk penjara dalam kasus jambret dan narkoba. Waktu membobol tiga rumah itu, warga mengetahuinya dan sempat melempari aku dan mobil dengan batu. Tapi akhirnya aku ditangkap polisi yang datang ke kawasan itu,” ungkap bapak dua anak ini. Kapolsekta IB I Palembang, AKP Ikhsan melalui Kanit Reskrim, Iptu Sembiring, membenarkan jika pihaknya telah mengamankan seorang tersangka pembobolan terhadap tiga rumah sekaligus, di kawasan Jalan Lingkar Istana, Demang Lebar Daun Palembang. “Sebenarnya warga sudah memergoki tersangka tapi, warga takut menangkapnya karena tersangka membawa pedang. Setelah menghubungi kita, lalu anggota kita mendatangi lokasi kejadian dan langsung menangkap tersangka. Saat ini tersangka sudah kita amankan,” pungkas Sembiring. JOE

Bandar Narkoba Simpan Sabu di BH PALEMBANG.PE - Agar tidak diketahui polisi, maka seorang bandar narkoba bernama Zuwariyah (36), menyembunyikan satu paket sabu-sabu didalam bra atau BH yang dikenakannya. Namun, aksi tersebut tetap diketahui aparat Satuan Reserse Narkoba Polesta Palembang, sehingga langsung menangkapnya. Sewaktu ditangkap warga Jalan Radial, Rusun, Blok 30, No 2627, RT 30 RW 9, Kelurahan 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil Palembang bersama teman prianya bernama M Amri (38), warga Jalan Urip Sumoharjo, RT 11 RW 3, Kelurahan Kalidoni Palembang. Dalam penangkapan yang dilakukan pada Jumat (4/1) sekitar pukul 23.00 WIB, di Jalan KH Azhari, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang itu, petugas berhasil menyita satu paket sabu-sabu seberat dua jie. Tersangka Amri mengaku jika dirinya sudah lima bulan ini menjadi penjual sabu-sabu. Dirinya nekat menjual sabu-sabu lantaran dirinya sudah kecanduan sehingga jika menjual sabu-sabu dirinya juga bisa memakai sabu-sabu. “Sabu-sabu itu aku beli dari Yal seharga Rp2,75 juta. Kami ditangkap waktu baru pulang dari menagih kreditan. Kami berdua langsung dipepet polisi dan menangkap kami,” ucap tersangka Amri. Sementara tersangka Zuwariyah membantah jika sabu-sabu itu merupakan miliknya, melainkan milik teman prianya. Dirinya hanya bertugas menyimpannya saja. “Sabu-sabu itu bukan punya aku tapi aku hanya menyimpannya saja,” kelit tersangka tukang kredit ini dengan ketus. Selain mengamankan dua pasangan itu, aparat Sat Res Narkoba Polresta Palembang, dihari itu juga menangkap empat tersangka narkoba lainnya. Pertama ditangkap tersangka Mgs Laika Saleh (31), warga Jalan KH Azhari, Lorong Kramasan, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan SU I Palembang saat hendak Sholat Jumat sekitar pukul 12.00 WIB didepan lorong rumahnya. Darinya diamankan 20 butir ineks warna merah logo min. “Aku tidak tahu inek itu punya siapa karena memang bukan punya aku. Waktu ditangkap aku mau membayar hutang dengan kawan aku. Pas diperiksa barang bukti itu tidak ada di tubuh aku,”

kelit tersangka Laika. Di jam yang sama sekitar pukul 12.00 WIB, juga ditangkap tersangka Wahyu Rahmalias Perdana (29), warga Jalan Perumnas, Blok N, Borang Kelurahan Sako, Kecamatan Sako Palembang saat sedang berada didalam kamar hotel Graha In, Kecamatan IT I Palembang. “Aku lagi pegi dengan kawan aku ke hotel itu. Rencananya memang kami mau memakai sabu-sabu yang aku beli dengan Rizki di 10 Ilir, seharga Rp300 ribu. Tapi pas didalam hotel itu aku ditangkap polisi. Aku merasa dijebak kawan aku,” tukasnya. Berselang dua jam berikutnya sekitar pukul 14.00 WIB, seorang ibu rumah tangga bernama Siti Aminah Nova Lia (39) yang ditangkap dirumahnya di Jalan Radial, Rusun, Blok 34, Kelurahan 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil Palembang. Darinya diamankan satu paket sabu-sabu. “Baru sekali inilah aku mau mencoba-sabusabu. Itupun karena terpengaruh teman-teman. Belum sempat memakai sabu-sabu itu aku sudah ditangkap polisi. Sabu-sabu itu aku beli dengan Doyok di blok Rusun itulah,” terangnya. Malamnya sekitar pukul 20.00 WIB, petugas kembali berhasil menangkap seorang pengedar ganja bernama Dodi Irawan (28), yang ditangkap sedang menunggu pembeli didepan lorong rumahnya di Jalan Cambai Agung, Lorong Bambu Kuning, RT 6, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Kemuning Palembang. Awalnya petugas hanya berhasil mengamankan tujuh paket ganja yang perpaketnya seharga Rp10 ribu, namun setelah dilakukan penggeledahan dirumahnya, petuga kembli menemukan tiga paket kecil lagi dan satu paket besar seharga Rp50 ribu. “Ganja itu aku beli dari Alex disekat rumah aku itulah seharga Rp150 ribu. Lalu aku jual lagi menjadi paket-paket kecil dan aku dapat untung Rp50 ribu. Sudah sebulan inilah aku menjadi pengedar ganja,” ucap sopir angkot ini. Kapolresta Palembang, Kombes Pol Sabaruddin Ginting MSi melalui Kasat Narkoba, Kompol FX Irwan Arianto SIk MH mengatakan, para tersangka berhasil ditangkap berkat informasi dari warga lalu anggotanya melakukan penyamaran sebagai pembeli. JOE


Infotainment

SENIN, 7 JANUARI 2013

Halaman 15

Gagal Tampil Akibat Faktor Alam Manajemen Sumeks Mingguan Minta Maaf PALEMBANG. PE – Gagalnya konser Armada yang diselenggarakan Sumatera Ekspres (Sumeks) Mingguan bersama Djarum dan Seli Production di Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) disebabkan hujan deras yang terjadi pada Sabtu (4/1). Meski demikian, manajemen Sumeks Mingguan meminta maaf. “Ini sudah di luar kemampuan kita, sebelumnya semua persiapan sudah siap baik artis, alat dan lainnya. namun karena hujan deras ditambah angin yang cukup kencang, membuat Armada Band gagal tampil,” jelas General Manager Sumeks Mingguan Triyono Junaidi, kemarin. Sementara, Ari Budiyanto, Redaktur Pelaksana (Redpel)

foto alhadi farid / palpres

JUMPA ARMADA

Riza vokalis Armada Band (tengah) saat jumpa pers bersama Pasukan Armada di Gun’z Café, sebelum konser dilaksanakan. Namun, saat konser hujan deras dan angin kencang melanda Palembang. Akibatnya konser ini batal dilaksanakan.

Inul Vizta Familiy KTV

Small Room Diskon 35%

PALEMBANG. PE - Animo masyarakat terhadap dunia hiburan nampaknya semakin hari semakin meningkat seperti karoke Inul Vizta Familiy KTV. “Setiap harinya mungkin ratusan pengunjung yang datang untuk berkaroke di tempat ini, karena itulah kami menambah jumlah room,” terang Novitasari, Manager Inul Vizta Family KTV kemarin. Novi menambahkan, saat ini pengelolah hiburan karoke menambah jumlah ruangan sebanyak 16

room masing masing 14 ruang Small room dan 2 ruang medium room dan 1 ruang delux room yang kapasitasnya hingga 12 orang . Untuk small room berkapasitas 5 orang sedangkan untuk medium room berkapasitas 6-7 orang . Untuk harga small room pengunjung hanya membayar Rp56.000/ jam sedangkan untuk medium room Rp66.500/ jam serta deluxe room Rp106.500/ jam. Untuk menarik para pengunjung, pengelola memberikan diskon untuk Small room

Sumeks Mingguan menjelaskan, konser Armada ini sebenarnya bisa dilangsungkan malam ini. Hanya saja, Rizal (Vokal Armada) memiliki pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan. Tak hanya itu, peralatan musik termasuk sound system sudah tidak efektif lagi jika diselenggarakan konser. ”Namun, kami usahakan pertengahan tahun 2013 nanti tiga artis (Armada, Zacky eks Kapten, dan Sheili Hasan) akan datang lagi ke Palembang. Tapi kami atas nama Sumeks Minguan dan pihak–pihak yang terkait memohon maaf. Karena batalnya acara ini semata-mata hanya faktor alam padahal persiapan kami sudah cukup baik.” jelasnya. JAN

mendapat diskon 35 % untuk happy our mulai dari pukul 11.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB mulai dari pukul 17.00 WIB hingga 10.30 WIB pengunjung mendapatkan 10% diatas pukul 10.30 WIB pengunjung mendapatkan 50% Untuk menambah kenyamanan para pengunjung pengelola memebrikan fasilitas WI Fi free dan TV 40 inci LED bagi pengunjung yang menungu di ruang lobi sehingga pengunjung tidak merasa bosan menunggu. JAN

Alfath Band

Tuhan Bersama Kita, Percayalah!

08192936XXXX YTH Gubernur Sumsel katanya mulai 1 januari mobil batubara dilarang melintas di jalan umum. Tapi kenapa sekarang malah diberi kesempatan lagi kami awalnya mendukung sikap tegas gubernur tapi kenapa kok sekarang dengan mudahnya pak Alex memberi kesempatan angkutan batubara melintas lagi tapi sekarang masyarakat kecewa saya saja berapa bulan dak pulang ke Muara Enim karena banyaknya angkutan batubara tolong dong yang tegas jangan sampe masyarakat Sumsel kecewa dengan kinerja bapak

PALEMBANG. PE – Alfath Band, bakal mengeluarkan album berjudul Tuhan Bersama Kita, Percayalah. Dalam album ini, band yang digawangi Okes (Vokal), Geovanni (Drum) dan Daton (Gitar) sudah merampungkan video klip untuk salah satu single lagu berjudul Bahagiamu Bahagiaku. “Video klip ini dibantu oleh dancing queen management,” terang Geovanni, kemarin. Dia menjelaskan, title album Tuhan Bersama Kita, Percayalah, memiliki 10 lagu. Secara keseluruhan, album ini diambil dari beberapa inspirasi kehidupan. Menurutnya, dalam keadaan apapun harus bersyukur dan senantiasa tanamkan sikap tidak berputus asa. “Bagaimanapun keadaan kita, harus disyukuri. Inilah pesan yang kami sampaikan pada album ini,” jelasnya. RIS

08966462XXXX KEPADA PDAM walaupun sudah meraziai RM Hikmah Fajar harus tetap diselidiki terus karena maling air pam gak ada kapoknya selidiki terus secara diamdiam kayak intel atau reserse 08966462XXXX PAK Asnawi denda orang yang telah buang sampah botol dari atas gedung parkiran IP pegawai atau pengunjung harus ditindak dengan tegas

foto nova wahyudi / palpres

ARI umur 27 tahun mau cari pendamping hidup yang manis usia 20 tahun ke atas yang serius silahkan hubungi 0711845698

08966462XXXX BAPAK Kasat Lantas pak tolong diperhatikan lampu merah simpang kampus kendaraan baik motor maupun mobil sering menerobos lampu merah belumlah hijau sudah bejalan, itu sangat membahayakan pengendara lain 08575884XXXX KEPADA Yth PLN rayon Kenten kenapa bisa terjadi pembengkakakn rek listrik tolong diperhatikan pegawai outsourchingnya kadang asal saja catat kami masyarakat sangat resah 085758842xxx KEPADA Bupati OKI mana katanya pemimpin yang perhatian pada rakyat kami TKS pemkab OKI sudah tidak digaji dari 6 bulan lalu kemana hati nurani bapak? Dari TKS pemkab OKI 085758842xxx KEPADA Yth Lurah Lebong Gajah Kec. Sematang Borang mohon perhatiaanya jalan menuju komplek polda dari kantor bapak hampir rusak parah karena truk material dibiarkan lewat mohon dipasang portal kalau tidak mohon bapak mengundurkan diri 082378085xxx UNTUK seluruh suporter alangke bagusnyo seluruh ketuanya mundur lah galo baik baladas simanis singa mania aku saranke jadi satu suporter satu baju satu warna yaitu suporter Jakabaring Mania Sriwijaya JMS

CEWEK YANG BAIK MC 10.790 AKU Raka mau cari temen cewek yang baik silahkan hubungi nomor 08237885193 YANG UDAH DEWASA MC 10.791 AKU mau cari pendamping hidup gadis/janda ok aja yang udah dewasa hubungi di 08781867635 TERIMA AKU APA ADANYA MC 10.792 NAMA aku Nur aku mau cari pendamping hidup status janda atau gadis bagiku gak jadi masalah yang penting bisa nerima aku apa adanya 081977810809/08535772766 20 TAHUN KE ATAS MC 10.793

CEWEK YANG AGRESIF MC 10.794 AKU cowok mau cari kenalan cewek yang agresif usia 20-30 tahun yang berminat silahkan hubungi 0899007644 CEWEK YANG NYAMBUNG MC 10.795 AKU Dery 22 tahun udah kerja gak ngecewain kamu pastinya cari temen cewek yang nyambung enak diajak jalan hubungin aku ke nomor ini 089624610207 no miscal KHUSUS JANDA MC 10.796 AKU Andy umur 26 tahun cari cewek/ pacar khusus janda max 35 yang minat bisa sms ke 08192935290 BISA NGERTI AKU MC 10.797 SAYA Lea umur aku 20 tahun aku pengen cari temen yang bisa ngerti aku terus menerima apa adanya sekalian bisa jadi pacar tapi pengen-

nya yang setia dan sayang lahir batin kalo yang berminat hubungi di nomor 08789808495 TERIMA KASIH BUNDA MC 10.798 TERIMA kasih buat bunda yang sayang dan perhatian banget sama ayah maafin ayah ea bunda karena ayah tidak bisa membahagiakan bunda pokoknya ayah janji akan selalu setia sama bunda 08199665800 MASIH MENARIK MC 10.799 AKU duda 45 tahun mencari persahabatan sama gadis janda usia gak masalah yang penting masih menarik mau diajak jalan-jalan temuan ni nomor ku 08779553262 YANG MAU CURHAT MC 10.800 SAYA Riko umur 25 tahun ciri-ciri tinggi putih dan atletis bagi janda dan gadis yang mau curhat hubungi Riko ke nomor 08131289230 CARI PACAR/ISTERI MC 10.801 AKU cowok dewasa udah kerja tetap pengen cari pacar/istri janda gak ma-

salah kalo bisa usianya 28-33 tahun silahkan hubungi di 08789770079 CARI PENDAMPING MC 10.802 FAIS 37 tahun wiraswasta duda cari pendamping gadis or janda minat hubungi 081918816672 ditunggu y BENAR-BENAR SERIUS MC 10.803 AKU Wanto 25 tahun mau cari cewek yang setia yang bener-bener serius dan gak maen-maen karena cinta bukanlah mainan seperti boneka kalau berminat sms or telponan ke nomor 081274839363 MC 10.804 Cari jodoh Aku Ahmad bujang 36 tahun mau cari pacar usia max 28 tahun mau menerima apa adanya gak matre tuk cewek yang mau nerima serba apa adanya secepatnya nikah hubungi 08576486069 MC 10.805 CARI PENDAMPING Aku gadis dewasa mau cari pendamping hidup jejaka usia 30-40 tahun yang berminat hubungin nomor 08963720718


senin, 7 januari 2013

PALEMBANG EKSPRES

Syahril-Giri Akui Ketangguhan Pesaing MUARA ENIM. PE - Kanorganisasi dan tim pemenangan didat pasangan Calon Bupati ini akan bergerak dari desa (Cabup) dan Calon Wakil Bupati ke desa untuk menyakinkan (Cawabup) yang diusung partai masyarakat mengenai konsep banteng moncong putih, Syahril Kabupaten Muara Enim yang Djemalip-Giri Ramanda akui MASTER. kompetitor pada Pemilihan KeProgram unggulannya, Giri pala Daerah 5 Maret mendatang menandaskan, yakni menuju sangat berat. Muara Enim sehat dan cerdas Lantas apakah pasangan ini 2015, perbaikan infrastruktur pesimis tatap Pilkada Muara Enim jalan,elektrifikasi listrik, pertani5 Maret 2013 nanti? “Hasil analisa an, perkebunan, dan perikanan. dan pergerakannya yg ada memang Masih menurut Giri, untuk itu realistisnya,” sebut Giri kepada sekarang analisanya pasangan Palembang Ekspres, kemarin. yang terkuat yakni Caknur Giri menuturkan bahwa bila (Cako:Muzakir Sai Sohar-Nurul SIAP MENANG kandidat yang lain mau bagiAman) kemudian disusul ASPasangan Syahril-Giri melakukan jabat tangan komando seraya menegaskan siap memimpin kabupaten Mura Enim. bagi uang, pasangannya tentu RAJ (Asri AG-Rahman Jalili). tidak sanggup. Dan juga bila Dan bila berbicara masalah foto: heru / palpres mau kampanye besar-besaranfinansial, menurut dia yang kuat pun hingga sekarang belum ada dananya. itu yang kami tawarkan kepada masyarakat adalah kandidat Edi-Herfiyan Danal. Kedepan tegas Giri, dia dan Syahril akan Kabupaten Muara Enim.Pastinya untuk Ka“Pasangan kami cuma pasangan yang pallebih mengedepankan dan meningkatkan bupaten Muara Enim yang lebih baik,” urai ing lemah. Semoga saja jalannya ada dan bisa pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan putra Anggota DPR RI, Nazaruddin Kiemas memenangkan pertarungan dengan modal standar operasional pelayanan yang telah ini dengan mantap. jaringan. Alhamdulillah pasangan kami Dengan MASTER ini, lanjut Giri,langkah hingga hari ini sama - sama tidak pernah atau ditetapkan. “Dan pastinya dengan program yang dijagokan melalui MASTER yakni ke depan akan dilakukan konsolidasi or- belum pernah bermasalah dengan hukum,” maju mandiri sejahtera dan terdepan.Dan ganisasi dan tim pemenangan. Kemudian pungkas Giri. HFB

1 Cabup Siap Maju Jalur Independen EMPAT LAWANG. PE – Tampaknya perkembangan demokrasi di Kabupaten Empat Lawang makin dinamis dan tidak kehabisan tokoh-tokoh yang menjanjikan untuk bertarung pada pesta demokrasi Lima Tahunan yang akan digelar 6 Juni 2013 mendatang. Setelah Incumbent Bupati HBA menyatakan kesiapannya untuk maju kembali, disusul dengan deklarasi Wakil Ketua DPRD Empat Lawang, Joncik Muhammad yang datang sebagai penantang dan terakhir Ketua Komisi I DPRD Empat Lawang, H Fahruruzzam yang juga ikut memberikan pilihan kepada masyarakat. Dari ketiga nama tersebut ada satu nama lagi yang terlupakan yakni HM Eduar Kohar yang menyatakan dirinya siap maju sebagai alternatif Kandidat Bakal Calon Bupati Empat Lawang. “Saya siap maju sebagai Calon Bupati Empat Lawang melalui jalur Independen,” ungkap Ketua Ormas Nasdem Empat Lawang Sabtu (5/1). Menurut dia, langkahnya untuk maju sebagai Cabup melalui jalur Independen adalah suatu bentuk kepeduliannya terhadap Kabupaten Empat Lawang

yang diakuinya menjadi jerih payah dia dan tokoh lainnya untuk melakukan pemekaran wilayah. “Saya didesak warga untuk maju Cabup dan saya siap untuk hal itu, mengingat perjuangan saya semasa menjadi Kepala Dinas di Kabupaten Lahat yang telah banyak berbuat untuk warga Empat Lawang,” sebutnya. Dia menjelaskan, majunya dia menjadi Cabup jalur Independen bukanlah hanya sekedar permainan dan kongkalikong dengan Cabup lainnya melainkan keseriusan untuk menjadi Bupati. “Memang Cabup lain memiliki banyak uang untuk Pilkada, tetapi saya menawarkan kepada warga untuk memilih Cabup yang tidak memakai uang banyak untuk menjadi Cabup,” tuturnya. Mantan Sekda Empat Lawang ini menambahkan, adapun program yang diunggulkan olehnya adalah meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia(SDM) yang ada khususnya para Tenaga Kerja Sukarela(TKS) dan PNS yang belum memiliki pendidikan tinggi. “Kalau saya jadi Bupati nanti, TKS dan PNS akan disekolahkan sampai ke S-3,karena bagi saya pendidikan adalah hal yang paling penting dalam membangun SDM yang tangguh,” tegasnya. FIR

Jangan Lewatkan Momen Spesial Anda! Palembang Ekspres siap mengabadikan momen tersebut.

Hubungi : David Ariyanto 0711 7757249, M Iqbal 0711-7737360. Harga bersaing, Tersebar di Sumsel dan elegan.

Bangun Infrastruktur Pendidikan Dekat Warga

Ir H Mawardi Yahya Bupati OI

INDRALAYA. PEKabupaten Ogan Ilir (OI) merupakan Kabupaten hasil pemekaran dari Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang ditetapkan berdasarkan UndangUndang No 37 tahun 2003 dan diresmikan pada tanggal 7 Januari 2004 lalu. Dengan mengusung visi pembangunan, diharapkan terwujudnya masyarakat Kabupaten OI yang maju, mandiri menuju sejahtera berlandaskan iman, taqwa, moral dan etika. Untuk itu, OI terus berupaya berbenah bersama dengan seluruh elemen untuk mencapainya. Tanpa disadari, usia OI sudah mencapai 9 tahun. Setelah dimekarkan, OI berupaya untuk terus tumbuh menjadi daerah yang maju dengan berbagai potensi Sumber Daya Alam (SDA) dan Sumber Daya Manusia (SDM). Khusus, dalam bidang pendidikan, Kabupaten Bumi Caram Seguguk hampir menuntaskan wajib belajar sembilan tahunnya, dengan 97 persen siswa usia sekolah sudah duduk di kelas IX. Dalam perkembangannya, fasilitas sarana pendidikana setiap tahun selalu ada pembangunan, baik berupa sekolah baru maupun penunjang lainnya. Selain itu, keberadaan Universitas yang salah satunya terbesar di Sumatera yakni Universitas Sriwijaya (Unsri) juga diharapkan dapat menunjang perkembangan pendidikan di kabupaten OI. Bupati OI Ir H Mawardi Yahya mengatakan, bahwa keberhasilan dalam membangun pendidikan di OI

tidak terlepas dari kesadaran pentingnya pendidikan bagi kemajuan bangsa. “Ada beberapa prioritas penting yang sangat mempengaruhi keberhasilan dunia pendidikan. Ya, seperti infrastruktur jalan sehingga masyarakat dalam menimba ilmu pendidikan lebih muda. Selain itu, dibangunnya sekolah dengan lingkungan sekolah serta melengkapi sekolah dengan tenaga pendidik yang dibutuhkan siswa, hal itu telah dilakukan Pemkab OI sejak 5 tahun lalu,” paparnya. Saat ini lanjut dia, penyebaran sekolah dinilai belum merata sampai 100 persen. Namun, dibandingkan dengan beberapa tahun yang lalu, perkembangan saat ini dirasakan amat pesat, sehingga tidak ada alasan lagi bagi anak-anak di Bumi Caramseguguk untuk tidak bersekolah. Terlebih lagi dengan keberadaan sekolah gratis saat ini. “Sekarang sekitar 80 hingga 90 persen fasilitas sekolah sudah terpenuhi oleh pemerintah. Namun diakui masih ada kendala seperti masih banyak guru yang berebut mencari tempat dekat atau di dalam Kota. Semoga dengan adanya sistem tunjangan daerah terpencil ini akan memacu pemerataan guru,” ujarnya semangat. Berbicara masalah kualitas, bila ditarik dari tahun 2005 lalu OI masih berada di peringkat 14, namun berkat kesungguhan Pemkab OI dalam bidang pendidikan saat ini OI sudah bisa masuk peringkat 5 besar Sumsel, dan bahkan tahun kemarin bisa berada di 3 besar. Mawardi mengatakan, saat ini pemikirannya bagaimana meningkatkan lagi kualitas sekolah, yang sekarang masih kurang. Seperti, selaras dengan kemajuan iptek agar sekolah dapat bersaing dengan daerah lain, maka butuh komputer dan internet artinya sekolah butuh listrik, dan yang belum ada listrik diupayakan dipasang listrik. “Di balik keberhasilan tersebut, tentunya ada dampak positif dan nagatif yang harus ditanggung. Ya, seperti peran orang tua dan guru dalam pengawasan, karena mereka lebih dekat,” imbuhnya. Menyinggung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), orang nomor satu di OI ini menjelaskan ibarat tumbuhan jika sudah besar baru diurus dan tentu hasilnya akan berbeda apabila dilakukan sejak dini. “Seperti kalau balita umur 1 hingga 5 tahun, penanganannya harus hati-hati, karena apapun pola tingkah anak akan diikuti,” tuturnya. Untuk itu lanjutnya, dengan keberadaan PAUD di OI, diharapkan dapat berdampak positif seperti dapat berkembangnya mental anak dengan baik, berubahnya pola hidup orangtua dengan pola hidup bersih, dan lainnya. Di OI sendiri, PAUD bergerak melalui PKK, hal tersebut dikarenakan, program PAUD terintegrasi antara kesehatan, posyandu dan pendidikan. “Saat ini kami sedang meminta kepada pusat agar dapat membantu pengadaan alat permainan edukatif yang bertujuan untuk merangsang perkembangan otak dan daya tahan tubuh,” tukasnya. VIV

foto-foto: wijdan / palpres

Bupati Ogan Ilir, H Mawardi Yahya saat berfoto dengan para pelajar di Kabupaten Ogan Ilir.

H Iklim Cahya

Ketua DPRD Ogan Ilir DI hari Ulang Tahun Ogan Ilir (OI) ke-9 ini tentunya Kabupaten OI telah banyak kemajuan, terutama di bidang pendidikan. Namun meskipun begitu pada hari ulang tahun ini, menurut saya waktu yang tepat untuk mengevaluasi diri, tentunya memperbaiki kekurangan-kekurangan yang ada. Tapi, secara menyeluruh OI selangkah lebih maju.

Berkat

Ketua LLI Ogan Ilir KALAU dibandingkan tahun sebelumnya, apalagi ketika Ogan Ilir (OI) masih bagian dari Ogan Komering Ilir (OKI), tentunya masalah pendidikan di OI saat ini sudah sangat maju, Bapak Bupati sudah banyak membangun sekolah, di mana dulunya belum ada sekarang sudah ada. Jadi, masyarakat saat ini tidak susah-susah lagi menyekolahkan anaknya, apalagi kita sekarang sudah menikmati sekolah gratis.

Sarwan

Tukang Bentor BAGI saya, pendidikan Ogan Ilir (OI) di bawah kepemimpinan Bapak Bupati Mawardi Yahya, sudah sangat maju. Anak kita tidak susah-susah lagi untuk sekolah, karena sudah ada sekolah gratis. Kalau dulu, tahun ajaran baru, sudah membuat kita pusing, untuk beli buku-buku pelajaran anak kita, tapi sekarang sudah dibagikan secara gratis, dan sekolahnya juga tanpa biaya.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.