9 januari 2014

Page 1

KAMIS

9 JANUARI 2014

EDISI 817

a

Posmetro Rohil

PERWAJAHAN KORAN METRO

TERBAIK

RIDA AWARD 2

0

1

3

Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

ECERAN Rp2000

Jadwal Salat Bagansiapiapi & Sekitarnya: Subuh : 04.54 Zuhur : 12.19 Ashar : 15.45 Maghrib : 18.22 Isya : 19.36

Bupati: Baganbatu Dijadikan Kota Dagang dan Wisata BAGANSIAPIAPI — Bupati Rokan Hilir H Annas Maamun menilai Kota Baganbatu, Kecamatan Bagansinembah layak dijadikan sebagai kota

dagang dan kota pelancongan. Pasalnya, pertumbuhan perekonomian terbilang meningkat pesat. ‘’Kita lihat bahwa per-

kembangan Kota Baganbatu sangat luar biasa. Begitu juga dengan perekonomian masyarakatnya. Maka, sudah selayaknya Kota Baganbatu

ditata sebaik-baiknya,’’ ungkap Bupati kepada wartawan, kemarin. Diakui Bupati bahwa wajah Kota Baganbatu sampai saat ini belum

tertata dengan rapi. Masih banyak yang perlu dibenahi secara global. Untuk itu, Pemkab akan menata Kota Baganbatu supaya bagus dan ter-

lihat indah. Tentu saja untuk menata Kota Baganbatu tersebut diperlukan kerjasama BACA hal.9

H ANNAS MAAMUN

DODI

Jalan-jalan utama di Kota Bagansiapiapi dipasangan lampu penerangan tenaga surya. Dengan demikian, lampu jalan ini nantinya tak lagi tergantung dengan pasokan listrik dari PLN karena sudah menggunakan energi sinar matahari.

Pengumuman CPNS Belum Pasti selebritis

BKD Tunggu Hasil Tes dari Pusat Laporan: DERMAWAN - Bagansiapiapi

HINGGA kini Badan Kepegawain Daerah (BKD) Rokan Hilir masih belum dapat memastikan kapan akan dilakukan pengumuman kelulusan CPNS Formasi 2013. Alasannya, sampai saat ini BKD masih menunggu hasil tes yang akan diumumkan oleh pemerintah pusat. ‘’Hingga saat ini kita (BKD Rohil, red) masih menungggu hasil kelulusan CPNS dari pemerintah pusat, karena hingga saat ini kelulusan itu belum sampai ke daerah. Namun kalau sudah ada, maka kita serahkan ke pimpinan yang akan mengambil keputusan untuk mengumumkannya,’’ ujar Kepala BKD Rohil Roy Azlan, Selasa (7/1) siang di Bagansiapiapi. ROY AZLAN

BACA hal.9

Inspektorat Agendakan Sidak BAGANSIAPIAPI — Di awal tahun 2014, Inspektorat Rokan Hilir kembali akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Rohil. Namun kapan sidak akan dilakukan, jadwalnya masih dirahasiakan. ‘’Ya setiap tahun kita lakukan sidak di setiap SKPD, namun di awal 2014 ini kita masih agendakan jadwalnya. Kapan dilakukan tergantung pembahasan nanti,’’ ujar Sekretaris Inspektorat Rohil Alkan SE,

Rabu (8/1) di Bagansiapiapi. Menurut Alkan, setiap tahun sidak terhadap kedisplinan PNS terus dilakukan, supaya PNS yang ada di Rohil dapat bekerja dengan baik dan tidak keluyuran dalam jam tugas. ‘’Sidak ini akan kita bicarakan kapan waktunya, selepas itu baru kita sampaikan ke pada Pak Bupati Rohil sebagai pemegang putusan. Kalau Bupati menyetujui dilakukan sidak, maka kita langsung lakukan BACA hal.9

Nikita Mirzani

BATAL CERAI

PERIS

Api berkobar hebat di rumah Nurhin, warga Lenggadai Hilir, sementara pemilik sedang tidak berada di rumah.

Pergi Makan Malam, Rumah Hangus Terbakar RIMBAMELINTANG—Nurhin (38) warga Lenggadai Hilir RT 09 RW 03 kehilangan rumah dan harta bendanya karena habis dilalap si jago merah saat ditinggal pergi makan malam bersama keluarganya. Ia tak menyangka kalau rumahnya sudah hangus terbakar, Selasa (7/1) sekitar pukul 07.30 WIB. Nurhin meninggalkan rumahnya untuk pergi makan malam bersama keluarganya di Tanah Merah. Usainya makan-makan Nuhrin dan istrinya Ningsih (30) beranjak pulang dengan niat akan pergi ke rumah orang tuanya yang BACA hal.9

NIKITA Mirzani menggugat cerai suaminya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan melalui pengacaranya Paul Samosir. Tapi ternyata gugatan itu hanya 'hasil' salah paham antara Niki dan Paul. Duh, apalagi, Niki? Sebelumnya, ketika dimintai komentarnya, Niki selalu membantah dirinya mengajukan gugatan cerai. Padahal, perkara tersebut sudah terdaftar di PA BACA hal.9

KUPON POLLING CALEG PILIHAN RAKYAT Nama Caleg Parpol Caleg No. Urut Caleg Untuk Kursi Pengirim No. HP

Posmetro Rohil S

B

N

S

b K b h

MASA BERLAKU KUPON, 9 - 11 JANUARI 2014

: : : : DPRD Rohil / DPRD Riau * : :

Ketentuan Polling : 1. Gunting dan isi kupon ini, kirim ke kantor Posmetro Rohil, Jalan Pahlawan No 32, Bagan siapiapi atau para agen Posmetro Rohil di semua kecamatan di Rohil. 2. Polling akan dihitung setiap hari Jumat dan hasilnya di-update untuk koran terbitan hari Senin. 3. Polling tidak bersifat ilmiah, hanya gambaran dari aspirasi

?

*CORET YANG TAK DIPERLUKAN

Setiap Jamaah dilarang menitipkan pembayaranDP / Pelunasan Umrah & Haji kepada Perorangan, Mitra dan Perwakilan. Kerugian yang disebabkan hal - hal tersebut diatas tidak menjadi tanggung jawab Perusahaan

Berdiri sudah

22 tahun

Alamat : Gedung Menara Salemba LT. V Jl. Salemba Raya No. 05 Jakarta Pusat 10440 Telp. 021-39842982, 3984 2964, 3984 0283, 3984 0284, 3984 0285 Fax : 021 3984 3014, 3984 3015, 3106 797 Kantor Perwakilan Pekanbaru : JL. Betet No. 3-4 (Pondok Pesantren Hafidz Al-Quran) Kampung Melayu Kec. Sukajadi


2

Kabar Riau

KAMIS 9 JANUARI 2014

Posmetro

Banyak Pejabat Dumai Terjerat Korupsi

DUMAI— Walikota Dumai Khairul Anwar mengaku prihatin dengan adanya penahanan dua pejabat Pemko Dumai, karena tersandung masalah hukum yaitu terlibat dugaan tindak pidana korupsi yang menimbulkan kerugian pada negara. ‘’Saya prihatin melihat kondisi seperti ini. Seharusnya, sebagai pejabat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Selain abdi negara, pejabat adalah pelayannya masyarakat. Tindakan korupsi ini sangat memalukan,’’

kata Walikota melalui Kabag Humas dan Infokom Setko Dumai, Muhammad Wazir, Rabu (8/1). Walikota Dumai juga meminta kepada seluruh pejabat di lingkungan Pemko Dumai untuk bekerja sesuai ketentuan berlaku baik itu dalam penggunaan keuang negara. Dengan bekerja sesuai prosedur, maka pejabat Dumai terhindar dari namanya praktik atau tindak pindana korupsi. ‘’Saya minta kepada seluruh pejabat yang memiliki wewenang untuk bekerja sesuai aturan ber-

laku. Patuhi aturan dan pergunakaan keuangan negara sesuai keperuntukkannya. Jangan sampai, penahanan pejabat oleh pihak kejaksaan terus berlanjut lagi,’’ pinta Khairul Anwar disampaikan Muhammad Wazir. Menurut Walikota Dumai, korupsi adalah MUHAMMAD tindakan yang dilakuWAZIR kan oleh setiap orang yang secara melawan hukum dudukan

melakukan perbuatan memperkaya diri sendiri atau orang lain atau suatu korporasi yang dapat merugikan negara atau perekonomian Negara. ‘’Korupsi adalah tindakan yang dilakukan oleh setiap orang yang kewenangan, kesempatan atau sarana yang ada padanya karena jabatan atau keyang dapat korupsi

secara mudahnya. Korupsi sendiri sangat tidak patut dilakukan oleh pejabat pemerintahan,’’ ungkapnya. Sebagai data tambahan, pada 2013 lalu, Kejaksaan Negeri Dumai menahan Camat Bukit Kapur Wan Farizal Noer karena diduga terlibat dalam tindak pidana korupsi pengadaan lahan di Kawasan Industri Pelintung (KIP) hingga menimbulkan kerugian pada keuangan negara. Kasusnya kini tengah dipersidangkan di Pengadilan Tipikor Pekanbaru.

Belum tuntas kasus Camat Bukit Kapur, Kejaksaan kembali menahan dua orang pejabat eks Dinas Sosial Dumai, Pazwir dan Basirun. Mereka berdua di duga terlibat tindak pidana korupsi pada kegiatan fasilitas manajemen pelatihan pembuatan tenda bagi keluarga miskin dalam APBD tahun 2012 pada pagu anggaran Dinas Sosial yang menyebabkan kerugian negara hingga mencapai Rp228 Juta. Kedua tersangka kini mendekam di Rutan Kelas II B Dumai. rtc/pm

Kejari Pekanbaru Bidik Pejabat Pemko PEKANBARU— Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru terus mendalami laporan dugaan penyelewangan dana bantuan sosial (Bansos), di Pemko Pekanbaru. Setelah memeriksa Sekko Pekanbaru Syukri Harto, Kejari segera memanggil sejumlah pejabat lainnya. Demikian disampaikan oleh Kepala Kejari Pekanbaru Sumarsono SH, Selasa (7/1) kepada wartawan. Dikatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan pengumpulan bahan dan keterangan (Pulbaket). Selama pulbaket itu, jelas Sumarsono, pihaknya akan memeriksa beberapa orang saksi. Selain Syukri Harto, Kejari berencana memeriksa sejumlah petinggi di Pemko Pekanbaru. ‘’Tidak hanya itu, anggota DPRD Pekanbaru juga akan diperiksa. Termasuk pihak-pihak yang menerima dana Bansos tersebut,’’ terang Sumarsono. Ditambahkannya, pemeriksaan saksi ini dilakukan untuk menemukan indikasi penyelewengan dana Bansos. Jika ditemukan, Kejari akan menaikkan statusnya ke tahap penyelidikan. Lalu katanya, kalau dalam penyelidikan ditemukan bukti terjadinya tindak pidana korupsi, maka akan dinaikkan ke penyidikan. Setelah itu, akan ada ditetapkan tersangkanya. Sumarsono menjelaskan, kasus penyimpangan dana Bansos 2013 itu diduga merugikan negara Rp11 miliar lebih. ‘’Ada 100 orang lebih yang menerima dana bansos tersebut,’’ tutur Sumarsono. Sumarsono berjanji, dalam bulan ini pihaknya akan menemukan titik terang setelah dilakukan penyelidikannya. Sumarsono berjanji akan membeberkan perkembangan kasus ini ke media. *5/rtc

Alamak! Pelajar SMP Curi Mobil Dosen PEKANBARU—Seorang pelajar kelas III salah satu SMP di Kota Pekanbaru berinisial NP (17) tergolong nekat. Ia mencuri mobil mewah jenis Honda City BM 1960 SE di rumah dosen, Suryan A Jamrah (54), Jalan Delima, Gang Delima XI, Kelurahan Delima, Tampan, Selasa (7/1) sekitar pukul 23.00 WIB. Selain mobil, pelajar ini juga menggasak uang tunai sebanyak Rp10 juta dan sejumlah barang berharga lainnya seperti dua unit laptop, dua unit handphone (Hp) milik dosen tersebut. Setelah beberapa jam melancarkan aksi, ia berhasil ditangkap anggota Polsek Tampan dan Polsek Bukitraya di Jalan Manunggal, Kelurahan Sidomulyo Barat, Tampan, Rabu (8/1) sekitar pukul 07.00 WIB. Semua barang-barang yang diambilnya dari rumah dosen tersebut, berhasil diamankan anggota sebagai barang bukti. Mau tidak mau, pria yang masih ABG ini harus mendekam di Mapolsek Tampan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya secara hukum. Kapolsek Tampan Kompol Suparman SIK ketika dikonfirmasi Posmetro membenarkan adanya penangkapan pelajar yang melakukan pencurian mobil mewah dan sejumlah barang berharga lainnya di rumah dosen tersebut. ‘’Tersangka bersama barang buktinya sudah berhasil kita amankan. Saat ini masih menjalani pemeriksaan guna penyidikan lebih lanjut terhadap apa yang dilakukannya,’’ kata Kompol Suparman. Dijelaskannya, NP ditangkap berdasarkan laporan korban. Karena pada malam itu, ia melihat mobil yang berada di dalam garase rumahnya sudah tidak ada lagi saat ditinggal pergi ke rumah temannya. Setelah mendapat laporan korban, anggota langsung melakukan penyelidikan untuk mengungkap siapa pelakunya. Tak lama kemudian, anggota mendapat informasi, jika mobil tersebut berada di Jalan Manunggal, Tampan. Tanpa buang-buang waktu, anggota langsung mengeceknya. Ternyata benar, hingga anggota berhasil menangkap NP tanpa ada perlawanan berarti. Saat itu anggota menemukan sejumlah barang bukti yang diambilnya dari rumah korban hingga diamankan ke Mapolsek Tampan. Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, sebelum beraksi NP bersembunyi dulu di dalam rumah korban. Karena NP masih memiliki hubungan keluarga dengan korban. Begitu rumah kosong, NP langsung melarikan mobil korban.pc/pm

Dua tersangka sabu digelandang ke kantor polisi

Asyik Pesta Sabu, Geng Motor Diringkus Terlibat Kasus Curanmor Laporan: TIM POSMETRO Pekanbaru LAGI asyik-asyiknya pesta narkoba jenis sabu-sabu, empat orang geng motor rombongan muka sadis (Romusa) diringkus anggota Satreskrim Polresta Pekanbaru di Jalan Pinang, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, Selasa (7/1) malam. Empat orang anggota geng motor yang diringkus tersebut, berinisial BR (24) warga Jalan Sepakat, Tenayan Raya, ZO (25), DL (39) dan WA (19). Mereka sekarang diamankan di Mapolresta Pekanbaru untuk

pemeriksaan lanjut. Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Robert Haryanto Watratan SH SSos ketika dikonfirmasi Posmetro melalui Kasat Reskrim Kompol Arief Fajar Satria SH SIK MH membenarkan adanya penangkapan empat anggota geng motor yang sedang asyik pesta sabu tersebut. ‘’Tersangka BR ditangkap karena aksi perampasan sepeda motor, beberapa waktu lalu. Selain dia, ketiga temannya terpaksa juga kita amankan karena saat ditangkap sedang pesta sabu,’’ ujar Arief Fajar Satria. Menurut Arief, penangkapan

tersangka BR merupakan hasil pengembangan dari Ketua Geng motor Romusa bernama Madam yang ditangkap Polsek Bukitraya. Madam ditangkap usai beraksi di sebuah warnet yang berada di Perumahan Griya Sidomulyo, Jalan Soekarno-Hatta, Pekanbaru. Selain menangkap Madam, saat itu polisi juga meringkus 12 anggota geng motor Romusa. Kebanyakan geng motor yang diamankan tersebut, berstatus pelajar SMP dan SMA. ‘’Polsek Bukitraya juga mengamankan barang bukti berupa senjata tajam yang diduga digunakan untuk beraksi,’’ kata Arief. Saat ini empat geng motor yang sedang pesta sabu itu, ditahan di sel Mapolresta Pekanbaru. Masing-

Belasan Pelayan Kafe Diangkut Polisi ROHUL—Lebih kurang belasan pelayan kafe atau warung remang-remang di berlokasi di tiga kecamatan Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), harus berurusan dengan pihak kepolisian setelah terjaring operasi Suluk Sakti 2014 yang digelar jajaran Polres Rohul, Selasa (7/1) malam. Tak hanya itu, sejumlah masyarakat yang berada di warung remang-remang tersebut, juga turut diangkut polisi untuk menjalani pemeriksaan lanjut. Bahkan, sejumlah alat karaoke kafe juga diamankan sebagai barang buktinya. Operasi Suluk 2014 yang digelar jajaran Polres Rohul yakni, pertama Polsek Rambah. Operasi

yang dipimpin oleh Kapolsek Rambah AKP Dasmaliki berhasil menjaring tujuh orang pelayan di tiga kafe atau warung remangremang. ‘’Kafe yang kita razia yaitu, Kafe Leni yang berlokasi di Km 6 Desa Sukamaju, kita mengamankan empat orang pelayan, Pakter Tuak di Pasar Desa Koto Tinggi, kita mengamankan dua orang, Pakter Tuak Hitam, di Air Panas Desa Rambah Tengah Hulu, diamankan satu orang. Ketujuh orang pelayan kafe tersebut sekarang diamankan untuk pemeriksaan lanjut,’’ kata AKP Dasmaliki. Secara bersamaan, Polsek Tambusai Utara juga menggelar

razia di wilayah hukumnya. Operasi yang dipimpin Kapolsek Tambusai Utara AKP Agus Sibarani, empat pelayan kafe dan satu orang pemiliknya di lokasi berbeda. Sementara itu Polsek Ujung Batu juga, Kompol Dasrizal SH MH, menggelar razia di selumlah kafe di wilayah hukumnya. Alhasil, delapan pelayan kafe di tempat berbeda berhasil diamankan. ‘’Ada tiga tempat yang dirazia, yaitu Kafe Linda, Kafe Hen di Jalan Durian Sebatang, Desa Sukadamai dan terakhir di tempat pijat di Jalan Lingkar, Desa Ujung Batu Timur. Mereka akan disidang tipiring untuk proses selanjutnya,’’ ungkapnya. pc

Mengamuk, Orgil Lempar Empat Mobil

NOFRI

Salah satu korban membersihkan serpihan kaca mobilnya yang pecah akibat dilempar orang gila di Tampan.

PEKANBARU—Keberadaan Orang Gila (Orgil) yang berkeliaran di jalan raya, sangat membahayakan keselamatan warga. Buktinya, seorang pria tidak waras tiba-tiba mengamuk dan melempar mobil yang melintas di Jalan HR Soebrantas, tepatnya dekat Simpang Kantor Camat Tampan, Selasa (7/ 1) pukul 16.00 WIB. Akibatnya, sebanyak empat unit mobil yang melintas di jalan tersebut mengalami kerusakan. Yakni kaca bagian belakang mobil pecah akibat dilempar dengan menggunakan batu. Bahkan pemilik mobil juga sempat ketakutan hingga mendatangi Mapolsek Tampan. Armis (53), salah satu korban ketika ditemui Posmetro di Mapolsek Tampan menyebutkan, pada saat itu ia sedang menuju ke arah Simpang Tabek Gadang, Tampan dengan menggunakan mobil Suzuki Estilo BM 1214 NF.

Namun, ketika melintas di dekat kantor Camat Tampan, tiba-tiba ia dikejutkan dengan suara benturan keras dari belakang mobilnya. Begitu dilihat, ternyata kaca mobilnya sudah dalam keadaan pecah karena dilempar Orgil. ‘’Tak tahunya dilempar orang gila pakai batu. Tidak mobil saya saja yang dilempar, tadi ada empat mobil dilemparnya juga pada kaca belakang. Saat itu saya takut dan pergi ke Polsek,’’ kata warga Jalan HR Soebrantas, Gang Almukhlisin, Tampan itu. Saat kejadian, para korban tidak bisa berbuat apa-apa, karena yang melempar mobilnya orang gila. Mereka hanya mendatangi Mapolsek Tampan untuk melaporkan kejadian tersebut. Sedangkan anggota langsung menuju ke tempat kejadian, hanya saja Orgil sudah pergi dari sana. pc

masing mereka diancam UndangUndang Nommor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Namun untuk BR, selain diancam UU narkoba, juga diancam pasal 170 KUHP. Sementara itu, BR yang ditemui Posmetro di Mapolresta Pekanbaru, membantah jika dirinya sebagai anggota geng motor Romusa. ‘’Saya bukan anggota geng motor. Saya cuma melakukan pencurian sepeda motor bersama dengan anggota geng motor Romusa,’’ ujar BR. Namun, apapun alasanya, ia tetap diproses lebih lanjut di Mapolresta Pekanbaru. Bahkan, sekarang ia sudah mendekam di balik jeruji untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya secara hukum berlaku. *5

Simpan Sabu dalam Dompet, Waria Ditangkap DUMAI—Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Bukit Kapur Senin (6/1) berhasil meringkus seorang pria yang kedapatan memiliki dan menguasai barang haram jenis sabu-sabu. Saat diperiksa, tersangka menyimpan barang bukti dalam dompetnya. Tersangka yang diketahui seorang Waria tersebut diamankan pihak kepolisian sekitar pukul 16.00 WIB saat melintas di Jalan Pawang Sidik, Kelurahan Bukit Nenas, Kecamatan Bukit Kapur. Kapolres Dumai AKBP Yudi Kurniawan SH MSi ketika dikonfirmasi melalui Kapolsek Bukit Kapur, AKP Afrizal Asri SIK, Rabu (8/1) mengungkapkan, penangkapan seorang pria yang diketahui bernama Armada Saputra Tampubolon (27) warga Jalan Garuda Simpang Murini RT 07 Kelurahan Kampung Bari, Kecamatan Bukit Kapur tersebut bersumber dari informasi yang dihimpun dari masyarakat. ‘’Tersangka diamankan setelah sebelumnya kita mendapat informasi dari masyarakat lalu melakukan penyelidikan serta meringkus tersangka di Jalan Pawang Sidik, Kelurahan Bukit Nenas Kecamatan Bukit Kapur,’’ ujarnya. Ditambahkan AKP Afrizal, barang bukti narkotika jenis sabu-sabu berhasil didapati dari tangan pelaku yang berusaha menyembunyikan barang haram tersebut di dalam dompetnya. ‘’Pelaku saat digeledah ditemukan serbuk putih satu bungkus kecil yang diduga sabu-sabu dari dalam dompetnya,’’ ungkap Kapolsek. Barang bukti itu berupa 1 bungkus kecil yang diduga berisikan narkotika jenis sabu, 1 kotak bedak merk pixi, 1 dompet warna coklat, 7 lembar kecil plastik yang diduga pembungkus shabu, 1 unit sepeda motor Honda Supra X BM 3075 RU sudah kita amankan di Mapolsek Bukit Kapur guna pengembangan dan penyelidikan. ‘’Tersangka beserta barang bukti sudah kita amankan di Polsek untuk dilakukan penyelidikan lebih jauh dari mana asal barang haram tersebut didapatinya,’’ tutur AKP Afrizal. Atas perbuatannya, tersangka dikenakan pasal 112 dan 114 KUHP tentang penyalahgunaan narkotika dengan ancaman 5 tahun penjara. pk


Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

KAMIS, 9 JANUARI 2014

Bagansiapiapi Bangko

Batu Hampar

3

KRPL Tetap Jadi Program Andalan BKP

C M Y K

Laporan: DERMAWAN Bagansiapiapi

berharap kedepan setiap rumah tangga diharapkan mengoptimaK AW A S A N lisasi sumberdaProgram Rumah ya yang dimiliki, Pangan Lestari termasuk pekara(KRPL) tetap ngan, dalam memenjadi salah sanyediakan pangtu program andaan bagi keluarga. lan Badan Keta‘’Apalagi kita hanan Pangan (Bsaat ini memiliki SURYA ARFAN KP) Kabupaten KTNA yang meRokan Hilir tahun 2014 ini. Hal mnag aktif dalam mensoini sebab memang selain sialisasikan tentang RPL bahmenjadi program yang di- kan bisa kita lihat sudah mugalakkan nasional juga Rohil lai menjamur di rumah-rumerupakan salah satu yang mah penduduk memiliki RPL sukses melaksanakannya sendiri-sendiri,’’ ungkap Surtahun 2013 lalu. ya. ‘’Ketersediaan pangan daSaat ini salah satu kesuklam jumlah yang cukup se- sesan Rohil melalui Desa Mukpanjang waktu merupakan ti Jaya menjadi utusan Riau keniscayaan yang tidak ter- dalam Desa Proiklim yang bantahkan. Hal ini menjadi didalamnya mencakup RPL prioritas pembangunan per- ke tingkat nasional dan mentanian nasional dari waktu ke jadi percontohan di Riau. waktu makanya program ini ‘’Terobosan inilah yang perlu lebih digiatkan lagi,’’ kita harapkan apalagi nankata Kepala BKP Drs H Surya tinya hasil RPL ini mampu Arfan MSi kepada Posmetro mencukupi kebutuhan paRohil, Rabu (8/1) di Bagan- ngan yang dimulai untuk siapiapi. memenuhi kebutuhan keluarDengan demikian, Surya ga,’’ harap Surya.***

DERMAWAN

Jalan Perdagangan di Bagansiapiapi merupakan salah satu jalan yang menjadi pusat dagang di ibukota Kabupaten Rokan Hilir.

Nasruddin: Perlu Penanganan Serius Berantas Narkoba BAGANSIAPIAPI —Ketua DPRD Rokan Hilir, Nasrudin Hasan menilai bahwa perlu penanganan serius dalam memberantas penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Rokan Hilir. Pasalnya, jika tidak serius dalam menindak tegas dinilai tidak akan berhasil memberantas narkoba di Rohil. ‘’Kita sangat memberikan apresiasi dengan penangkapan kurirdan bandar narkoba di

Rohil. Maka, kita tekankan kepada pelaku dapat dihukum seberat-beratnya. Pasalnya, kurir narkoba ini terbilang sangat meresahkan kampung halaman yang kita cintai ini,’’ ungkap politisi Golkar kepada Posmetro Rohil, Selasa (7/1). Menurut Ketua DPRD, bahwa tindak tegas dalam arti kata memberikan efek jera kepada sipelaku penyalahgunaan dan kurir narkoba. Jika tidak di-

tindak tegas, boleh dikatakan peredaran narkoba semakin marak. Dengan langkah dan kebijakan melakukan tindakan tegas dinilai bisa memberikan efek jera kepada pelaku. Untuk itu, kalangan dewan kembali meminta kepada semua elemen masyarakat maupun pemerintah untuk dapat menindak tegas terhadap penyalahgunaan narkoba dikalangan generasi muda. Karena,

generasi muda sebagai ujung tombak atau sebagai generasi penerus dalam membangun bangsa kedepan. ‘’Maka, sedari dini generasi muda hendaknya dapat diperhatikan betul-betul. Jangan sampai terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba. Yang jelas, penyalahgunaan narkoba di daerah ini harus diberantas,’’ tambah Nasrudin Hasan. pr10

NASRUDDIN HASAN

Cuaca Tak Menentu, Puskesmas Diminta Siaga

JUNAIDI SALEH

BAGANSIAPIAPI —Petugas Puskesmas Kecamatan diminta untuk tetap waspada sampai akhir bulan Januari ini. Hal itu kendati belum ada laporan kasus yang menyolok hingga saat ini, namun kondisi cuaca yang tidak menentu saat ini bisa mengembalikan kenyataan yang ada. ‘’Hujan yang turun secara tidak beraturan ditambah de-

Koran Langganan Anda Tidak Sampai?

ngan musim panas yang silih berganti menyelimuti wilayah kecamatan khususnya Bangko, menuntut pihaknya untuk tetap waspada,’’ kata Kepala Dinas Kesehatan Pemda Rohil H M Junaidi Saleh, Rabu (08/1). Dengan kondisi ini, lanjut junaidi, jangan mau ambil resiko, walaupun dengan keterbatasan petugas dan fa-

silitas yang ada, namun bukan berarti itu menjadi halangan bagi petugas untuk tetap memberikan pelayanan kesehatan kepada warga yang membutuhkan. Junaidi juga mengimbau agar tidak hanya petugas kesehatan yang waspada pada kondisi seperti ini. Tapi peran serta masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dan ling-

kungan masing-masing dinilai jauh lebih penting dari apa yang harus dilakukan petugas. ‘’Peran serta masyarakat disetiap daerah untuk tetap menjaga kesehatan dan lingkungan merupakan point terpenting dalam menciptakan suasana yang sehat bagi keluarga dan masyarakat sekitar lingkungan masing-masing,’’ sebutnya. pr12

Setiap Tahun, Ekonomi Masyarakat Terus Meningkat PUJUD —Sekretaris Daerah Kabupaten Rokan Hilir, Drs H Wan Amir Firdaus MSi menilai bahwa perekonomian masyarakat Kecamatan Pujud tiap tahun secara global terbilang meningkat. Hal itu didukung dengan sarana dan prasarana infrastruktur yang semakin hari semakin berkembang pesat. ‘’Ya, kalau kita lihat secara global pertumbuhan perekonomian masyarakat naik. Salah satu contoh seperti Kecamatan Bagansinembah, Kota Baganbatu termasuk Pujud. Dan begitu juga Kota Bagansiapiapi juga berkembang pesat,’’ ujar Sekda di Rohil kepada Posmetro Rohil. Ia menjelaskan, bahwa memacu laju pertumbuhan perekonomian masyarakat tersebut. Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir terus berupaya meningkatkan roda pembangunan disegala bidang. Artinya, segala bentuk upaya meningkatkan perekonomian daerah terus digesahkan. Pemkab Rohil terus ber-

komitmen melanjutkan program-program pembangunan. Seperti pembangunan jalan dua jalur ditiap-tiap kecamatan, masjid, kesehatan dan termasuk juga serana pendidikan menjadi perhatian. Program pembangunan yang digesah ini implementasinya dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat. Tidak itu saja, melainkan daerah atau kampung halaman dapat sejajar dengan wilayah lain di Riau. Coba berkaca kepada bagusnya sarana dan prasarana infrastruktur jalan. Pada umumnya masyarakat bias melaksanakan segala bentuk aktifitas mengeluarkan atau memasarkan hasil panen. Tidak hanya itu, termasuk efek dari pembangunan rumah ibadah (masjid-masjid), kerukunan umat beragama terjaga dengan baik. Dan kenakalan remaja tidak ada lagi. Semua itu berimplementasi dapat mengerakan perekonomian masyarakat secara keseluruhan. pr10

L ENSA BAGAN

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Segera Hubungi !!! Wilayah Baganbatu Selamet HP. 0812-6869 1391

DERMAWAN

Beginilah aktifitas turun naik penumpang di Pelabuhan Panipahan, berangkat pukul 08.00 WIB menuju Bagansiapiapi.

Wilayah Bagansiapiapi dan Ujung Tanjung : Havis HP. 0821 7071 9938

C M Y K


4

Serantau Rohil

KAMIS, 9 JANUARI 2014

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Pujud - Sinaboi - Pekaitan - Palika - Rimba Melintang

Stop Aksi Jual Beli Lahan di Panipahan! Laporan: DODI DEVIRA Panipahan GUNA mengantisipasi tumpang tindih lahan di Kecamatan Pasir Limau Kapas. Kalangan DPRD Rokan Hilir menilai hendaknya hentikan proses jual beli lahan. Hal itu disampaikan anggota DPRD Rokan Hilir, Abu Khoiri kepada Posmetro Rohil, Selasa (7/1). Abu menjelaskan, bahwa semua ini dilakukan jangan sampai terjadi konflik antar masyarakat. Dikarenakan, permasalahan jual beli lahan disinyalir tak dilengkapi administrasi yang lengkap. ‘’Maka, guna mengantisipasi permasalahan muncul. Oleh karena itu, segala administrasi dilengkapi dalam proses jual beli lahan. Jangan sampai hal ini diabaikan,’’ cetusnya. Menurut politisi PKB, diha-

rapkan kepada pihak kecamatan maupun kepenghuluan harus dapat ekstra hati-hati di dalam proses jual beli lahan. Artinya, pihak kecamatan dapat memberikan masukan. Sehingga tumpang tindih akibat jual beli lahan tak terjadi lagi. Setakat ini boleh dikatakan tumpang tindih lahan di Palika terbilang besar. Oleh sebab itu, segala hal yang proses jual beli harus dilengkapi administrasi yang lengkap. Agar dikemudian hari tidak menimbulkan permasalahan. ‘’Untuk sementara, kita imbau kepada pihak kecamatan dan kepenghuluan ekstra hati-hati dalam mengeluarkan SKT. Sehingga langkah dan kebijakan ini dinilai dapat menghentikan proses jual beli lahan tanpa prosedur. Itulah yang sangat kita harapharapkan selama ini,’’ pungkasnya.***

L ENSA INFO

DERMAWAN

Beginilah kondisi jalan lintas Raja Bejamu menuju Sinaboi karena pecahnya box culvert. Tampak aparat kepolisian bersama masyarakat membantu kendaraan yang terperosok. Saat ini box culvert yang pecah tersebut sedang diperbaiki.

Box Culvert yang Pecah Mulai Diperbaiki BAGANSIAPIAPI —Box culvert yang rubuh di Jalan lintas Raja Bejamu - Sinaboi, saat ini tengah dilakukan perbaikian oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU). Demikian dikatakan Camat Sinaboi Ir Basri ketika dikonfirmasi Posmetro Rohil, Rabu (8/1). ‘’Memang ada box culvert yang pecah dalam dua minggu

ini, tapi saya sudah hubungi PU dan kini sudah mulai dikerjakan perbaikannya,’’ kata Basri. Memang sebelum perbaikan, mobil dengan tonase berat sempat terperosok karena papan yang diletakkan patah. ‘’Mobil memang ada beberapa hari lalu yang terperosok karena muatan yang berlebihan. Seharusnya

Tunggakan Listrik di Pujud Capai Rp500 Juta PUJUD —Tunggakan bagi pelanggan Perusahaan Listrik Negara (PLN) dari Rayon Dumai dan Sub Rayon Kecamatan Pujud, sampai akhir tahun ini mencapai angka yang cukup fantastis yaitu sebesar Rp500 juta lebih. Ketika hal ini dikonfirmasi Posmetro Rohil melalui pegawai PLN Pujud bagian Acorshing, Sarwo dan Ponimin Bagian Instalasi Pemasangan Kwh Biro Pujud, membenarkan data tersebut. ‘’Memang data tunggakan pastinya itu tidak ada, tapi yang kami ketahui untuk tahun 2013 ini saja tunggakan pelanggan itu mencapai angka Rp500 juta, mungkin bisa lebih,’’ kata Sarwo. Ponimin juga mengatakan, kecendrungan pelanggan yang masih cuek untuk membayar tagihan listrik baik itu beban maupun

pemakaian, membuat angka tunggakan itu semakin tinggi. Di Kecamatan Pujud sendiri, pelanggan listrik itu mencapai 90 persen dari jumblah penduduk warga Kecamatan Pujud. ‘’Susahnya kan seperti itu, masih banyak pelanggan kita itu yang hanya membayar beban listriknya saja, tapi pemakaian belum dibayar,’’ ungkap Ponimin. Di Pujud sendiri memang belum ada kabar akan pembongkaran Kwh pelanggan yang menunggak. Akan tetapi sebelum hal itu terjadi, himbauan dari pihak PLN Pujud, untuk pelanggan agar bisa melunasi tunggakan pemakaian listriknya jika belum dibayar. ‘’Kalau dibongkar memang belum ada kabarnya, walaupun dibongkarpun mungkin akan ditukar. Kwh yang pasca bayar akan diganti dengan Kwh yang pra bayar,’’ pungkas Ponimin. mg1

Camat Sinaboi Ingatkan Masyarakat Jangan Bikin Bangunan di Pinggir Jalan SINABOI —Tahun 2014 ini rencananya akan dilakukan penggalian tali air di Kecamatan Sinaboi, untuk itu masyarakat tidak dibenarkan untuk membangun baik rumah maupun warung tepat dipinggir jalan. Hal itu diungkapkan Camat Sinaboi Ir Basri ketika berbincang dengan Posmetro Rohil, Rabu (8/12) di Bagansiapiapi. ‘’Kita ingatkan kepada masyarakat agar tak membangun tepat ditepi jalan sebab akan dibuat tali air untuk salah satu langkah mengatasi genangan air,’’ FOTO IR BASRI kata camat. Sementara itu, untuk rumah dan bangunan yang sudah terlanjur dibuat camat meminta agar masyarakat membongkar agar tak menghalangi pembuatan tali air. ‘’Kita meminta masyarakat membongkar secara sukarela tanpa meminta ganti rugi, dengan solusi agar memindahkannya agak jauh kebelakang,’’ katanya. Saat ini camat tak membenarkan lagi bangunan terlalu rapat dengan jalan. ‘’Kalau yang sudah ya kita sudah surati masyarakat agar segera membongkarnya untuk mempermudah pekerjaan nantinya sebab tali air ini nantinya juga untuk masyarakat banyak,’’ jelasnya. Camat menambahkan, agar alangkah lebih baik tepat dipinggiran jalan tersebut ditanami pepohonan sebab dinilai mampu menciptkan keindahan. ‘’Kalau buat bangunan janagnlah terlalu dipinggir jalan apalagi daerah kita gencar membangun, kan sayang kalau nantinya harus dibongkar,’’ tutup Camat. pr19

Dishub membatasi muatan yang lebih untuk melintas,’’ kata Camat. Sementara itu aparat kepolisian dari Mapolsek Sinaboi rutin melakukan PKM di lokasi jalan yang rusak. ‘’Kita setiap hari lakukan PKM dan beberapa kali mobil terperosok kita bantu untuk mengeluarkannya. Bersa-

ma masyarakat kita timbun lubangnya sebelum dilakukan perbaikan,’’ kata Kapolsek Sinaboi AKP S Pane. Untuk perbaikan ini direncanakan akan selesai dalam seminggu ke depan. Saat ini hanya bisa dilalui oleh kendaraan yang tak melebihi kapasitas agar hasil dari pekerjaan maksimal. pr19

DERMAWAN

Panipahan merupakan daerah pesisir, terlihat anak-anak sedang bermaian di pinggiran aliran sungai.

Jaga Kebersihan dan Lakukan Penghijauan RIMBAMELINTANG —Setelah dilanda banjir selama beberapa minggu lalu, kini halaman rumah warga sudah mulai mengering. Oleh karena itu Datuk penghulu Teluk Pulau Hilir Zulkifli S mengajak kesadaran masyarakat melakukan dan menjaga kebersihan lingkungan serta melakukan penghijauan. Karena selama ini kondisi halaman digenangi air banjir, biasanya banyak tanaman penghijauan yang sudah rusak dan mati.

‘’Untuk itu, marilah kita ciptakan kembali lingkungan yang bersih dan penghijauan, dengan kondisi halaman yang sudah mulai mengering sekarang. Upaya dalam menciptakan, menjaga dan memelihara kebersihan lingkungan tidaklah hanya menghandal pemerintah saja, tetapi perlunya kepedulian masyarakat pun mempunyai peranan penting dalam mewujudkan hal itu. Kalau lingkungan kita bersih, maka kita akan merasa sangat nyaman

dan jauh dari jangkauan penyakit,’’ ujar Zukifli. Lanjut Zukifli, tujuan ini semua demi menciptakan lingkungan yang bersih, indah dan sedap dipandang mata. Karena kalau kondisi lingkungan kotor, maka akan mudah penyakit menyerang kita dan tak enak dipandang nantinya. Dengan terciptanya lingkungan bersih dan indah maka masyarakat dilingkungan kita akan merasa nyaman dalam melakukan aktifitas sehari-

hari. ‘’Kita juga meminta kepada aparat lurah atau desa untuk mengingatkan masyarakat yang membuang sampah harus pada tempatnya. Jika ada masyarakat membuang sampah sembarangan, supaya warga itu diingatkan akan pentingnya kebersihan lingkungan. Dan jika hal itu juga dilakukan oleh pihak terkait, kebersihan lingkungan dan kesadaran masyarakat akan meningkat,’’ pinta Zulkifli. pr21

Bantuan Mobiler dari Pemkab Mulai Difungsikan PUJUD —Bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil ke seluruh kantor pemerintahan desa saat ini telah digunakan oleh pegawai kantor desa sebagai mana fungsinya. Seperti di kantor Desa Perkebunan Siarang-arang, Kecamatan Pujud. Bantuan berupa kursi, meja juga perlengkapan satu unit komputer lengkap telah tampak terpasang dan digunakan oleh staf kantor tersebut untuk mencatat administrasi warga. ‘’Bantuan Mobiler dari pemerintah telah kami gunakan untuk keperluan melayani warga sebagai mana mestinya,’’ ujar Ari Wansyah Kaur Umum desa Perkebunan Siarang-arang kepada Posmetro Rohil.

Kepenghuluan Perkebunan Siarang-arang yang baru dimekarkan pada tanggal 1 September 2012 lalu dan memiliki 4 pemerintahan dusun dengan jumblah Kepala Keluarga (KK) lebih dari 536 KK dan 3000 lebih jiwa yang tercatat sebagai warga desa Perkebunan Siarang-arang, cukup cepat maju dari segi pemerintahan dalam memanagement warganya. ‘’Walaupun masih terhitung anak bawang dalam mengasuh dan mengayomi warga yang dulunya kami masih bernaung dibawah desa induk, tapi dengan banyaknya bantuan dari pemerintah untuk kami bisa lebih giat dan bersemangat lagi dalam mengurus desa ini,’’ tutup Ari Wansyah. mg1

Sodih Botul Tak biasanya Nantan terlihat murung, sehingga membuat Goboh merasa anehdan menghampiri Nantan. Goboh: Kenapo kau Ntan. Padek asam muko kau ko? Nantan: Tak ado, sodih ajo. Goboh: Oalahe, emangnyo siapo yang meninggal? Nantan: Tak ado yang meninggal doh, Boh. Goboh: Tous mengaponyo? Sakik yo? Nantan: Indak jugo, aku sodih ajo. Sodih menegok isi dompet aku tinggal sibu piya. Goboh: Hagh?? Aku sangko ntah apo.***

HERRY KURNIAWAN

Salah satu staf di kantor Desa Perkebunan Siarang-arang, Pujud sedang mengoperasikan mobiler kantor bantuan dari Pemkab.

Koran Langganan Anda Tidak Sampai?

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Segera Hubungi !!! Wilayah Baganbatu Selamet HP. 0812-6869 1391 Wilayah Bagansiapiapi dan Ujung Tanjung : Havis HP. 0821 7071 9938


Baganbatu

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

KAMIS, 9 JANUARI 2014

Bagansinembah

5

Simpang Kanan

Camat Harap Kelompok Tani Bisa Gerakkan SDM

SYAMSUL

Sebulan sekali, Kapolsek Bagansinembah Kompol Taufiq Hidayat Thayeb SH Sik menyantuni anak yatim dan menggelar Yasinan bersama anak yatim dan angota Polsek.

BAGANSINEMBAH - Camat Bagansinembah Hadiyono SH dalam sambutannya saat menghadiri kegiatan peresmian Rumah Pengelolaan Pupuk Organik (RPPO) di Kepenghuluan Suka Maju, berharap agar setiap kelompok tani bisa menggerakkan Sumber Daya Manusia (SDM). “Sumber Daya Manusia kita harus bisa bergerak dan dapat dimanfaatkan,” ungkap Hadiyono. Dipaparkan dia, pengembangan HADIYONO SH potensi serta pengelolaan seluruh aset yang ada di Kecamatan Bagansinembah, tergantung oleh kemampuan masyarakatnya. Biasanya, terjadi suatu kegiatan yang sangat bermanfaat dari kelompok yang terbentuk. Maka, dengan begitu terciptalah SDM yang baik pula. Seperti kelompok tani yang telah terbentuk, sebutnya, hendaknya terus membuka konsentrasi kemampuan yang ada. Misalnya, mengelola potensi perkebunan, lahan dan peternakan. Tak hanya sampai di situ, kelompok juga dapat mengolah sebagian dari potensi yang sudah ada. “Dengan potensi yang ada, suatu kelompok juga dapat mengelola yang lainnya. Seperti kotoran ternak, rumput potongan dikebun, itu semua bisa diolah menjadi kompos,” tukasnya. Yang jelas, sangat diharapkan apabila masyarakat yang telah membentuk gabungan kelompok tani, dapat membantu kemajuan pembangunan disetiap daerahnya. Siapa lagi, kalau bukan masyarakat yang menggerakkan potensi itu. “Ya, artinya kita tak hanya terpaku terhadap pemerintah saja. Semua bisa kita lakukan, setelah itu pemerintah akan mendukung secara teori. Dengan memberikan pelatihan, misalnya. Atau dengan bantuan bahan dan alat pengelola potensi,” jelas camat. Sehingga, seluruhnya akan dikerjakan oleh masyarakat. Bahkan, kelompok selaku pelu utamanya harus mengikuti pengarahan atau pelatihan menambah wawasan, supaya dapat membuka ilmu di lapangan dan mengembangkannya dengan mempraktekkan langsung. pr20

Disbun Resmikan Rumah Pengelola Pupuk Organik Laporan:

“Ya, kita berharap apa yang

INDRA JUNAWAN telah kita serahkan dapat diBaganbatu kelola dengan baik. Supaya ban-

KEPALA Dinas Perkebunan Rokan Hilir (Kadisbun) Syahril, langsung meresmikan bantuan Rumah Pengelola Pupuk Organik (RPPO) di Kepenghulu Suka Maju, Kecamatan Bagansinembah, Rabu (8/1) pagi. Dalam peresmian tersebut, juga sekaligus mempraktekkan cara pengolahan bahan organik. Seperti mesin penghancur, kereta gerobak pengangkut. Dan juga, dalam hal itu turut dihadiri Camat Bagansinembah Hadiyono SH, Penghulu Suka Maju Thamrin dan ketua Gapoktan Subur Makmur Syahbudi.

tuan yang diserahkan tidak percuma,” kata Kadisbun Rohil Syahril. Dijelaskan Syahril, rumah tersebut merupakan rumah kompos, tempat mengolah sampah dan dijadikan pupuk organik. Sebab, sangat dianjurkan kepada masyarakat petani dan pekebun untuk menggunakan pupuk berbahan organik. “Kalau sekarang pupuk subsidi sudah makin mahal, makanya gunakanlah pupuk organik,” ujarnya. Oleh karena itu, pihaknya berupaya akan mengadakan pelatihan kepada petani. Soalnya, hal itu baru mencoba di kecamatan

Tahun Baru, Platinum Waterpak Bagi-bagi Hadiah BAGANBATU— Dalam rangka 1 tahun Platinum Waterpark Baganbatu, Jalan Jendral Sudirman, Baganbatu, KM5 di tahun 2014 ini bagi-bagi hadiah menarik. Pada acara tahun baru 1 Januari 2014 kemarin ribuan masyarakat datang di waterpark. Selain ingin mendapatkan hadiah, juga mengisi liburan tahun baru. Tahun ini, tak tangung-tangung Platinum Waterpark Baganbatu menaburkan berbagai macam hadiah, mulai dari TV, mesin cuci, kompor gas, rice cooker, DVD, speker aktif, HP, blender, dispenser, kamera dan kipas angin dan hadiah menarik lainnya. Undian ini dimulai dari 1 September 2013 kemaren dengan tiket masuk dan diundi pada 1 Januari 2014. Menurut manejer Platinum Waterpark, Jon kepada Posmetro Rohil mengatakan, tahun ini Platinum Waterpark Baganbatu ingin mendekati masyarakat lagi dengan bagi-bagi hadiah. “Dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya lebih besar tahun ini lagi. Hadiah yang kita berikan lebih besar. Harapan kita para pengujung dapat senang apa yang kita berikan ini,” tukas Jon. Dilanjutkannya, setiap hari besar, Platinum Waterpark selalu memberikan kepuasan terhadap pengunjung. Hal ini bukan hanya sekedar mandi atau tempat santai saja. Tetapi juga bisa mendapatkan hadiah bagi yang beruntung. “Sebab, kita disini sistem undi kupon pengunjung, bagi yang beruntung dialah yang mendapatkan hadiah tersebut,” jelasnya. Pemenang Lucky Draw Tiket Platinum Waterpark kemaren adalah, 1 TV 34, Rudi Salim di Bagansiapiapi, 1 TV 32 inci Yanti Ranto di Prapat, 1 TV 22 Inci Riswan di Paket C, 1 Mesin Cuci Nurhayati di Kubu, itu hadiah-hadiah yang paling terbesar yang didapatkannya. Sementara itu Rudi Salim di Bagansiapiapi yang dikonfirmasikan mengatakan, dirinya sangat senang mendapatkan hadiah tersebut. “Pertama kalinya saya tidak menyangka bakal mendapat hadiah tersebut. Pada waktu itu kita bersama keluarga hanya mau liburan saja dengan mandi disini, Alhamdulillah kita dapat hadiah,” paparnya singkat. pr15

INDRA

Kadisbun Rohil Syahril dan Camat Bagansinembah Hadiyono SH menyaksikan dan melakukan percobaan mesin pengolahan pupuk organik (kompos).

tersebut. Hanya dengan bantuan saja petani tak akan mampu dan

bisa mengelolanya. Namun, ini juga harus diberikan pelatihan.

Jika berhasil maka akan terus dilakukan terhadap daerah lainnya. “Bantuan seperti ini baru dilakukan di kecamatan ini. Nanti kalau berhasil maka kita akan lanjutkan ke daerah lainnya,” tukasnya. Sementara itu, Ketua Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Subur Makmur, Syahbudi mengucapkan terimakasih kepada pihak pemerintah, terutama Dinas Perkebunan Rohil yang telah memberikan bantuan kepada kelompoknya. “Kami ucapkan terimakasih banyak, dengan begini kami bisa lebih mengembangkan sektor pertanian dan juga perkebunan,” ucap Syahbudi senang. Ketika dikonfirmasi, Camat

Bagansinembah Hadiyono SH menambahkan, masyarakat Bagansinembah patut mensyukuri, dengan bantuan itu masyarakat telah terbantu. Melalui Disbun dengan memberikan bantuan rumah olah ini, semoga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Sekarang masyarakat bisa mengelola pupuk organik dengan sendirinya. Dan juga pembuatan pupuk dengan kontribusi masyarakat mengurangi biaya belanja pupuk berbahan kimia. Harapan saya atas bantuan ini, supaya dikelola dan dijaga dengan baik. Tingkatkan terus dengan baik terhadap pengelolaan pupuk organik dan ramah lingkungan ini,” tutup camat. ***

Masjid Nur Amin Dusun Bakti Butuh Bantuan BAGANBATU— Masjid Nur Amin yang terletak di Dusun Bakti, Jalan Damai Karya, Kepenghuluan Bakti Makmur, Kecamatan Bagansinembah kini dalam proses pemugaran dan perbaikan. Masjid Nur Amin yang berdiri di atas tanah seluas 600m2, dengan bangunannya yang berukuran 11 X 16 m merupakan hasil swadaya masyarakat melalui iuran per kepala rumah tangga rata-rata Rp50.000 sampai Rp300.000 dan dibantu oleh para

sukarelawan atau donatur. Ketua pembangunan Masjid Nur Amin, Pariadi yang juga sebagai Kepela Dusun Bhakti Karya kepada Posmetro Rohil, beberapa hari lalu menjelaskan, dengan dana yang sudah terkumpul Rp30 juta, dirinya beserta pengurus yang lain sepakat untuk mempergunakan dana tersebut dalam pemugaran atau perbaikan Masjid Nur Amin dari bentuk yang lama menjadi bentuk yang lebih indah lagi.

“Memang, dengan dana yang sudah ada itu, Masjid Nur Amin akan segera kita rubah bentuk struktur fisik depannya agar kelihatan indah dan bagus. Karna untuk menotalkan keseluruhannya dana kita masih belum cukup. Nah, melalui media massa Posmetro Rohil saya berharap kepeda Pemkab Rohil khususnya Bansos (Bantuan Sosial-red) agar dapat membantu kami dalam kekurangan penyelesaian Masjid Nur Amin kedepannya,’’ ujarnya.

Menurutnya, masih banyak lagi yang perlu diselesaikan dalam proses pembangunan masjid, namun dikarenakan keterbatasan dana, maka pembangunan masjid dibangun secara sstapet. ‘’Nah, kepada para donatur yang telah banyak berbuat terhadap Masjid Nur Amin saya ucapkan banyak terimakasih, dengan harapan semoga apa yang telah diberikan kepada masjid ini diberikan rizki yang berlipat ganda dari Allah,’’ katanya. pr15

PLN Konsisten Lakukan Pemutusan BAGANSINEMBAH Dikatakan Mona- Pihak Perusahaan ng, pemutusan akan Listrik Negara (PLN) berhenti jika sampai menyatakan tetap suatu saat pelanggan konsisten melakukan sudah tertib mempemutusan jaringan bayar listriknya. Selistrik terhadap pelain itu, PLN juga genlanggan yang menuncar melakukan pengggak. gantian meter lama ke “Kita konsisten lameter prabayar, bagi kukan pemutusan, kapelanggan yang selau surat tagihan ring menunggak. yang kami layangkan “Selagi ada yang MAKMUR tidak diindahkan, mamenunggak dan berka aturan akan tetap dijalankan,” masalah, meterannya akan kita tegas Manejer PLN Rayon Bagan- cabut. Selain itu, kita juga terus batu Parmonangan Andreas Sito- lakukan penggantian ke meteran rus kepada Posmetro Rohil, Rabu (8/ prabayar,” pungkasnya. 1) kemarin. Menurut Manejer PLN Rayon Lanjutnya, untuk saat ini, kare- Baganbatu, hal ini terus menjadi na sudah terbit rekening listrik permasalahan masyarakat. Tenyang baru (bulan Januari), sehing- tunya, terjadi akibat lemahnya ga didapati dalam tunggakan pendapatan akibat besarnya pekembali membengkak. Sehubu- ngeluaran. Namun, yang namanya ngan masih adanya tunggakan prosedur akan tetap dilaksanakan. akhir tahun kemarin, bahkan “Pelanggan tak perlu khahingga awal tahun ini maka tung- watir, mengenai pemutusan dan gakan terus membesar. Jika pelang- penggantian meteran ini. Sebab, gan sadar akan melunasi maka prosedur akan tetap kita jaharapannya dapat memperkecil lankan. Dan lagi, ini peraturan angka tunggakan pelanggan yang yang sudah seharusnya dipaberakhir pemutusan tersebut. hami. Dengan begitu, mari sama“ Tunggakan kita berada di sama kita sadari tunggakan posisi Rp7 milyar. Naik dari tung- listrik itu dan segera lunasi agar gakan akhir tahun kemarin,” ujar- tidak terjadi hal tidak diinginnya. kan,” tutupnya. pr20

SYAMSUL

Ratusan anak ikut goyang Cesar dalam rangka menyambut tahun baru di halaman Suzuya Baganbatu.

2014, Semua Bidang Harus Ditingkatkan BAGANBATU— Setelah memasuki tahun 2014 ini, kinerja penghulu harus meningkat, baik dalam segi pelayanan kepada masyarakat maupun kinerja dalam segala bidang. Hal ini dikatakan Penghulu Bahtera Makmur, Makmur kepada Posmetro Rohil. Ia menjelaskan, penghulu harus turun ke lapangan dan mengecek ke masyarakat dan mendengarkan keluhan masyarakat. Selain dari penghulu, perangkat desa juga begitu. Gunakan jabatan masingmasing dalam berkerja dengan memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Setiap tahun terus berganti, dan bidang pemerintah juga harus ada perubahanya dalam segi apapun. Baik bidang pembangunan dan pemerintahan. Harapan kita bagaimana caranya masyarakat bisa hidup sejahtera,”

katanya. Makmur melanjutkan, dia ingin mengajak aparat desa bersama-sama memikirkan bagaimana caranya memajukan Kepenghuluan Bahtera Makmur ini. Menurut dia, setidaknya tahun ke tahun ada perubahan. “Untuk meningkatkan kemajuan tersebut, kita harus kompak dan meningkatkan simpati ke gotong-royongan. Di dalam bidang apapun harus bersama-sama,” tukasnya. Kemudian, dirinya juga berusaha bagaimana caranya pembangunan daerahnya masuk semua. Dan masyarakat benar-benar menikmatinya. “Tahun 2014 ini pada rapat Musrenbang, akan kita perjuangkan pembangunan di Bahtera Makmur ini. Pasalnya, ada beberapa pembangunan yang diharapkan masyarakat,” tukasnya. pr15


6

Ujungtanjung

KAMIS, 9 JANUARI 2014

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Tanah Putih - Tanjung Melawan - Rantau Kopar

Waspadai Titik Rawan Kecelakaan Lalulintas! gansinembah sana,” terang Ali Laporan: ZULFAN EFENDI Suhud. Untuk kelancaran dalam Ujungtanjung

FENDI

Karena banyak kendaraan besar melintas di jalan lintas Riau - Sumut, tepatnya di 8 Ujungtanjung, para pengendara motor terpaksa harus keluar dari jalur aspal.

Tanah Putih Gencarkan Olahraga untuk Masyarakat TANAHPUTIH—Saat ini Pemerintah Kecamatan Tanah Putih tengah gencar memprogramkan kegiatan olahraga kepada masyarakat. Tujuanya agar masyarakat, khususnya para remaja bisa terhindar dari tindak kenakalan. Demikian diungkapkan Camat Tanah Putih, Suryadi SE, kepada Posmetro Rohil Rabu (8/1). Dikatakannya, remaja dari beberapa daerah di Kecamatan Tanah Putih saat ini tengah menggelar berbagai turnamen olahraga yang diikuti berbagai daerah sekitarnya. “Dalam kegiatan remaja ini, kita memberikan dukungan secara penuh, baik dalam bentuk tenaga maupun membantu dalam penanggulangan dana,’’ katanya. Menurut Camat, kegiatan olahraga merupakan salah satu upaya yang bisa menjauhkan remaja dari bentuk kenakalan remaja. Misalnya, mengkonsumsi narkoba, bermabukmabukan miras dan sebaginya. ‘’Untuk itu, karena luas tanah kantor Kecamatan Tanah Putih ini mencapai 4 hektare lebih, maka dalam waktu dekat kita akan mengupayakan membuat beberapa lapangan olahraga. Misalnya, membuat lapangan bulu tangkis, takraw, volly ball, futsal dan sebagainya,” jelasnya. Namun tambah Suryadi,

program tersebut akan bisa tercipta apabila ada dukungan dari masyarakat. ‘’Kalau masyarakat tidak mendukung, sementara lapangan kita bangun, takutnya nanti pembangunan lapangan akan menjadi sia-sia,’’ tukasnya. Suryadi optimis, pembangunan lapangan olahraga di tanah kantor Kecamatan Tanah Putih akan didukung masyarakat. ‘’Buktinya, dari lapangan volly, futsal yang sementara kita buat, setiap sore ramai didatangi warga untuk berolahraga. Bahkan beberapa waktu lalu pada peringatan Hari Ibu, turnamen olahraga banyak diikuti masyarakat dari berbagai daerah di Kecamatan Tanah Putih,’’ terang Suryadi. Terpisah, Murni (36) salah seorang masyarakat Kecamatan Tanah Putih menyambut baik dan mengucapkan terimakasih apa yang diprogramkan Pemerintah Kecamatan Tanah Putih. “Selama ini kita tidak pernah mendapat perhatian seperti ini, namun semenjak kepemimpinan Pak Suryadi menjadi camat, Alhamdulillah, sudah banyak perubahan kebaikan dilakukannya, baik itu dibidang olahraga, maupun di bidang lainya. Semoga saja, dukungan ini bisa selalu berkesinambungan,” pungkas Murni. pr14

FENDI

Kabag Ren Polres Rohil Kompol Ali Usman bersama mantan Kabag Sumda Kompol Agus Setiawan berjoget bersama di acara sertijab Kabag Sumda dan Kasatlantas.

(Kadar Asam Urat, Kadar Kolestrol Darah, Kadar Gula Darah & Pemeriksaan Lengkap Lainnya)

Praktek Dokter :

Dr. Dewi LS SpPK Ahli Pathologi Klinik

HP. 081344348204

Buka Setiap Hari Kerja Jam 08.00 WIB s/d Selesai

Alamat : Jl.Pahlawan No. 62 Bagansiapiapi Rohil

perjalan arus lalu lintas tahun 2014 ini, jelas Ali Suhud, pihaknya telah meminta kepada semua pengguna jalan raya, khususnya di wilayah Kabupaten Rohil, harus meningkatkan kewaspadaan saat melintas pada titik rawan lakalantas. ‘’Pengguna jalan harus mengutamakan keselamatan dalam perjalanannya dengan cara berhati-hati mengemudi kendaraan dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas serta mengurangi laju kendaraan, terutama didaerah padat pendudu sperti di jalan lintas Ujungtanjung ini,” tukasnya. Imbauan tersebut sering disampaikan, kata Ali, agar para pengemudi, baik mobil maupun sepeda motor bisa selamat saat melintas pada titik rawan itu, sehingga dalam perjalanan tidak menemui hambatan dan tiba ke tujuan dengan selamat. ‘’Kami selalu menyiapkan personil untuk mengamankan arus lalu lintas, dengan menempatkan petugas pada setiap posko yang telah dibentuk, terutama didaerah yang rawan lakalantas tersebut” tandas Ali Suhud. pr14

Warga Diminta Fungsikan Pekarangan Rumah TELUKMEGA—Datuk Penghulu Teluk Mega, Kecamatan Tanah Putih, Amri Zainuddin, berpendapat program pemanfaatan pekarangan dilingkungan tempat tinggal sangat baik diterapkan. Tujuannya adalaah upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat dan pemberantasan kemiskinan ditengah masyarakat. ‘’Dari beberapa daerah yang kita jejaki, banyak warga

yang giat menanami buahbuahan ditempat tinggal mereka. Diantaranya, ada yang menanam pokok mangga, nenas, pohon pinang dan sebagainya. Artinya, hal tersebut bisa pemanfaatan pendapatan sampingan,’’ ujar Penghulu Teluk Mega, Amri Zainuddin, kepada Posmetro Rohil Rabu (8/1). Amri Zainuddin menilai program itu sangat bagus diterapkan di Kepenghuluan

Jelang Pemilu, Waspadai Uang Palsu UJUNGTANJUNG—Sat Mapolres Rokan Hilir ( Rohil ) mengimbau atau mengingatkan masyarakat Rohil secara umum tetap mewaspadai potensi peredaran uang palsu (Upal). Apalagi menjelang pemilihan umum 2014 ini. ‘’Pada awal 2014 ini merupakan saat gencargencarnya kampanye menjelang pemilihan umum (pemilu), sehingga juga diprediksi rawan potensi pemalsuan uang,’’ ujar Kapolres Rohil, AKBP Tonny Hermawan R, SIK, kepada Posmetro Rohil Rabu (8/1). Kapolres menyaran kepada masyarakat Rohil pada umumnya, agar terus mempraktikkan prisnsip yang selalu disosialisasikan oleh seluruh Bank Indonesia (BI), dengan prinsip diraba, dilihat, diterawang pada setiap pecahan uang yang diterima. ‘’Kami selalu meningkatkan pengawasan dengan bekerjasama dengan pihak Bank yang ada di Rohil ini, apalagi menjelang Pemilu 2014, dan mendorong masyarakat luas untuk selalu menerapkan prinsip 3D setiap menerima uang tunai,” terang Mantan Kabag Bimkar Polda Riau tersebut. Meskipun telah gencar disosialisasikan, manurut Tonny, prinsip 3D tersebut masih belum optimal dipraktikkan oleh masyarakat setempat yang sebagian karena terburu-buru atau malas. Padahal metode tersebut bukan hal yang sulit bagi masyarakat awam. Menurut Tonny, potensi terjadinya pertukaran uang palsu tersebut biasanya di sentra-sentra aktivitas masyarakat seperti pertokoan, pasar, dan tempat-tempat ramai lainnya. Peredaran uang palsu, katanya, biasanya rawan terjadi menjelang hari-hari besar yang dapat berpotensi memicu transaksi ekonomi masyarakat meningkat. ‘’Rata-rata pemalsuan uang dilakukan pada uang dengan besaran Rp50 ribu dan Rp100 ribuan, sedangkan pada 2013 lalu, paling banyak ditemukan pemalsuan pada besaran uang Rp50 ribuan. Jadi, agar hal serupa tidak terulang lagi, maka sebaiknya masyarakat mewaspadainya dengan cara menerapkan 3D tersebut,” tandas AKBP Tonny. pr14

MENURUNKAN BERAT BADAN

KEHILANGAN

Kesehatan yang optimal diawali dengan berat badan yang ideal. Mau menurunkan atau menaikan berat badan ?? Gratis konsultasi & cek komposisi tubuh anda.

Berita kehilangan surat tanah atas nama SUWARNI dengan Nombor Surat Tanah 03/25/1982 Tertanggal 18 Januari 1982 Pejabat Pembuat Camat Kubu. Letak tanah di KM 4 RT01 RW04 Dusun Bangun Rejo, Penghulu Bahtra Makmur. Bagi anda yg menemukan surat tanah yg kami sebutkan mohon untuk menghubungi : Bapak Gunawan SH. Alamat Jl. Juang 45 No 19 Medan Estate HP. 085276395511.

Hubungi kami : Falen Jl. Siak No. 12 Bagansiapiapi HP. 0852-78045620 / 0852-65462623

PELAYANAN MEDICAL CHEK UP LABORATORIUM & FISIOTERAPHY

SATLANTAS Polisi Resort (Polres) Rohil, meminta para pengguna kendaraan arus lalu lintas harus tetap mewaspadai pada titik rawan lakalantas sepanjang jalur lalu lintas di Rokan Hilir. ‘’Ada berepa titik rawan lakalantas yang terdapat sepanjang jalur Lalu Lintas di wilayah Rohil ini, Maka imbau para pengguna jalan agar tetap berhati-hati saat melintasi dititik tersebut. Tujuannya agar angka lakalntas yang sempat menurun 2013 lalu, tidak naik lagi pada 2014 ini,” ujar Kapolres Rohil, AKBP Tonny Hermawan R, SIK melalui Humas Polres Rohil, AKP Ali Suhud, kepada Posmetro Rohil Rabu (8/1). Diterangkanya, titik rawan tersebut beberapa diantaranya terdapat di daerah Jalan Simpang Bukit Timah, Kepenghuluan Mumugo, tepatnya menuju kota Dumai. ‘’Titik rawan lakalantas lainnya terdapat di Kepenghuluan Teluk Berembun sampai ke Simpang Mutiara, Kepenghuluan Sintong Pusaka, Kecamatan Tanah Putih, dan dari Balam menuju ke Baganbatu, Kecamatan Ba-

Teluk Mega, Kecamatan Tanah Putih. Apalagi tanah didaerahnya sangat bagus untuk tanaman seperti itu. Menurut Amri Zainuddin, bila masyarakat tekun mengelola tanaman buahbuahan, maka akan dapat memberikan manfaat yang baik terhadap perekonomian suatu keluarga. ‘’Usaha itu bisa menjadi ekonomi peningkatan pendapatan rumah tangga, dan kita ti-

dak boleh terpokus di kebun sawit atau kebun getah saja, tapi bagaimana juga pekarangan ditanami buahbuah. Kemudian, perlu dipikirkan apa buah yang sesuai dengan kondisi tanah. Saya lihat durian, umbiumbian juga cocok ditanami diperkarangan rumah kita disini,’’ terang Amri. Amri Zainuddin menegaskan, bahwa program tersebut juga akan dimasukan

dalam usulan musrembangdes 2014 ini. Tujuannya agar apa yang dibuat oleh warga, dapat dibantu dengan bibit tumbuhan yang cocok ditanam didepan rumahnya. ‘’Semoga apa yang kita programkan dapat terlaksana ditengah masyarakat, dan perekomian kita nanti bisa lebih meningkat dari tahun-tahun sebelumnya,” tandas Amri Zainuddin. pr14

L ENSA ROHIL

DERMAWAN

Pulau Halang Muka merupakan salah satu bagian desa di Rohil, desa ini berada di atas permukaan air.

STS HERBALIFE ROKAN HILIR Perdana di 2014 (Succes Training Seminar) Hari : Minggu Tanggal : 5 Januari 2014 Tempat : Hotel Mahera Jl. Utama Bagansiapiapi Rohil - Riau Agenda : 09.00 - 11.00 WIB Supervisor Workshop (khusus Supervisor ka atas) 13.00 - 17.00 WIB STS (untuk Umum) Pembicara Tamu : Bu. Erik Mustika dan Bpk. Gunawan Juniarso 9Int. Active Get Team dari Duri. Bu Erik berlatar belakang sebagai Ibu Rumah Tangga, turun 20 kg dalam 3 bln sambil menyusui anak ke 2, maag dan vertigo teratasi. Pak Gunawan saat ini masih bekerja di salah satu Perusahaan Minyak terkemuka di Riau, turun 10 kg dalam 2 bln, mau operasi amandel tidak jadi, batuk pilek juga jarang & stamina jadi jauh membaik. Penghasilan mereka di Herbalife sekarang sekitar Rp. 40 jt /bln Woww... Serius mau sehat + berpenghasilan seperti Bu Erik dan Pak Gunawan ?? Pesan tiketnya sekarang juga !! Reguler Rp. 45.000 (Beli 5 hanya Rp. 200.000) Onsite : Rp. 60.000 Tiket Terbatas Pemesanan Tiket : Falen Jl. Siak No. 12 Bagansiapiapi HP. 0852-78045620 /0852-65462623

LOWONGAN Dijual tanah kaplingan untuk perumahan di Jl.Simpang tangki ukuran : 10 x 30m (dpn) & 10 x 22 m (blkg). Peminat serius HUB HP : 082173839111 (an.dwiristiono) 085364711442 (an.julham)

TOKO METT A METTA

SYAF COMPUTER TANAH MERAH

Pusat Grosir dan Eceran Aneka Baju Tidur Batik dan Katun Khas Bagansiapiapi dengan Harga Murah Menerima Kiriman Paket Jl. Perniagaan No. 55 B Hubungi : 0813 6510 6122 / 0852 7494 8199

Menyediakan : Kursus Komputer, Rental Komputer, Service Komputer, I n t e r n e t , F o t o C o p y, L a m i n a t ing, Cetak Photo dan Menjual ATK, dll. Hubungi : HP. 0812-7543 3176 Jl. Lintas Baa Tanah Merah Email :syafricom@yahoo.co.id

LOWONGAN KERJA Wa h a n a K r e d i t , M e m b u t u h k a n Te n a g a K e r j a Handal. Kami adalah perusahaan yang melakukan penjualan alat-alat elektronik, diesel, komputer, mesin, furniture dengan cara kredit. Juga membutuhkan tenaga handal dan profesional. Bagian : Marketing dan Administrasi. Syarat : - Blm Menikah, sikap, jujur - Gaji Pokok, Insentif, Komisi, Bonus, Tunjangan, Transport, dan Uang Makan Lamaran dapat diantarkan langsung ke : Jalan Lintas Riau-Sumut Depan SDN 015, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih. Kontak : Ari- 08127607234 atau 07657026602


Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Kubu-Bangko Pusako

KAMIS, 9 JANUARI 2014

Kubu - Kubu Babussalam - Bangko Pusako

7

Diputuskan Penghulu Kerjakan Pembangunan Jembatan >Kontrak Kerja Dinas BM-Kontraktor Segera Diputus Laporan: AFRIZAL Kuba MASYARAKAT Kecamatan Kubu Babussalam (Kuba) meminta kepada Dinas Bina Marga dan Pengairan Rokan Hilir membuat kebijakan terkait pelaksanaan pembangunan Jembatan Air Deras Teluk Nilap, yang sampai saat ini belum dikerjakan kontraktor. ‘’Agar transportasi masyarakat lancar buat kebijaksanaan,’’ demikian ditegaskan anggota DPRD Rohil perwaki-

Hasil musyawarah kemarin, pelaksanaannya dilaksanakan oleh penghulu. Ini bertujuan untuk memperlancar transportasi masyarakat. DARWIS SYAM Anggota DPRD Rohil

lan Kubu Darwis Syam kepada Posmetro Rohil, Rabu (8/1). Dikatakan Darwis, menanggapi harapan masyara-

kat tersebut, kemarin Dinas Bina Marga dan Pengairan membuat kebijaksanaan untuk memperbaiki Jembatan

Air Deras. ‘’Hasil musyawarah kemarin pelaksanaannya dilaksanakan oleh penghulu. Ini bertujuan untuk memperlancar transportasi masyarakat,’’ kata Darwis. Darwis menjelaskan, Jembatan Air Deras Teluk Nilap merupakan penghubung antar kecamatan yang setiap hari ramai dilewati. Jadi jembatan tersebut juga merupakan urat nadi perekonomian masyarakat. Terkait sudah dilelang tapi tidak dikerjakan kontraktor tahun ini pembangunan jem-

batan itu dianggarkan kembali. ‘’Agar hal serupa tidak terjadi, diharap dinas lebih jeli untuk memenangkan kontraktor pelaksana proyek di lapangan,’’ tegas Darwis Syam. Sementara itu, Datuk Penghulu Teluk Nilap H Gamal Bacik SE siap melaksanakan pembangunan Jembatan Air Deras Teluk Nilap. ‘’Tukangnya diambil dari Baganbatu biar lebih bagus. Rencana pembangunan jembatan sementara itu lantainya dibuat dari besi pakai plat yang tebal 8 mili ke-

mudian dipasang rel tempat ban. Ini rehap lantai agar transportasi lancar dan pembangunannya dianggarkan untuk tahun 2014,’’ terang datuk penghulu. Menurut datuk penghulu, Jembatan Air Deras merupakan jembatan penghubung antar kecamatan, yaitu Kubu Babussalam-Bangko Pusako yang terletak di Teluk Nilap. ‘’Pembangunannya dianggarkan tahun 2014 dan diharapkan kepada dinas kiranya bisa memperhatikan kontraktor yang mengambil proyek.

Kalau tidak bertanggung jawab tidak usah dikasi. Mudahmudahan ini jadi pedoman bagi kita agar kedepan tidak terulang kembali,’’ harap H Gamal. Panitia Penanggung Jawab Teknis Kegiatan (PPTK) pembangunan Jembatan Air Deras, Eko kepada Posmetro Rohil mengatakan, kontrak kerja antara dinas dengan kontraktor segera diputus dan saat ini sedang diproses. ‘’Agar transportasi masyarakat lancar dibuat kebijakan di lapangan,’’ tandas Eko.***

2014 Infrastruktur Menjadi Skala Prioritas

PR21

Jalan jalur dua Johari Mais banyak yang rusak dan berlobang. Warga harap ada perhatian dari pemerintah.

L ENSA FOTO

Jalan Lajur Dua Johari Mais Perlu Perbaikan RIMBAMELINTANG — Jalan lajur dua Johari Mais kurang lebih 2 Km yang terelatak di Kelurahan Rimba Melintang tersebut, saat ini butuh perbaikan dari Pemkab Rohil. Pasalnya, kondisi jalan tersebut sudah lama rusak dan banyak terdapat lobang. Dan jalan tersebut merupakan akses jalan bagi warga dan para pelajar yang ingin ke sekolah. Melihat kondisi jalan tersebut sudah lama rusak dan

banyak terdapat lobang, Kepala MTs Hubbul Wathan Rimba Melintang Sa‘adun SAg mengharapkan adanya perbaikan oleh Pemkab Rohil. Karena, selain dilintasi oleh masyarakat, jalan tersebut juga sering dilintasi oleh anak-anak sekolah. ‘’Kondisi jalan tersebut terdapat beberapa titik yang sudah rusak dan berlobang. Dampak dari kondisi jalan demikian, banyaknya warga dan para pelajar saat

melintasi jalan tersebut terjadinya insiden. Karena badan jalan Johari Mais merupakan akses jalan warga, terutama bagi para pelajar yang setiap harinya melintas saat pergi sekolah. Kita berharap adanya bantuan Pemkab Rohil untuk memperbaiki jalan tersebut, karena kita tak ingin terjadinya insiden saat warga atau pun para pelajar saat melintasi jalan tersebut,’’ ujar Sa`adun.

Dijelaskan Sa‘adun, semenjak kondisi jalannya rusak, para pelajar kita sering terjatuh saat melintasi jalan tersebut. Karena terjatuh, para pelajar tak lagi ke sekolah dan terpaksa harus pulang ke rumah, akibat terjadinya insiden. Seperti di badan Jalan Pendidikan yang hampir sama kondisinya dengan jalan ini. Apabila bila hujan turun, badan jalan yang berlobang tersebut selalu

digenangi air hingga terjadinya becek dan licin saat dilintasi. ‘’Untuk itu kita dari pihak sekolah sangat berharap kepada Pemkab Rohil, supaya bisa memperbaiki kondisi badan jalan ini. Karena kita tak ingin terjadinya insiden kepada warga atau para pelajar saat melintas jalan tersebut. Semoga harapan kita bisa terealisasi secepat mungkin,’’ harap Rinaldi. pr21

Pengerjaan Puskesmas Mulai Rampung BANGKOPUSAnan dan kinerja KO —Pengerjaan kita sebagai pelapembangunan yan masyarakat. Puskesmas rawat Dan semoga saja inap di Bangko kesadaran maPusako yang disyarakat untuk kerjakan oleh PT berobat nantinya RIPA sudah menjuga akan lebih capai 85 persen. meningkat,’’ ujar Kepala PuskesJohn. mas Bangko KaLanjut John, nan drg John Efharapan kita seJOHN EFFENDI fendi saat dikonbagai tenaga mefirmasi Posmetro Rohil melalui dis, supaya bangunan Puskestelepon selulernya mengata- mas rawat inap bisa selesai kan, untuk pengerjaan pem- secepat mungkin dan nantibangunan Puskesmas rawat nya agar bisa dimanfaatkan. inap sudah mulai rampung Dengan rampungnya pengerdan kalau dipersentasekan jaan bangunan rawat inap mencapai 85 persen. Dan da- para staf-staf akan lebih terlam pelaksanaan pengerjaan motivasi dalam meningkattak ada kendala apapun yang kan kinerjanya dengan adadijumpai di lapangan. Semoga nya bangunan Puskesmas saja pengerjaannya cepat rawat inap baru tersebut. selesai. ‘’Atas bantuan yang telah ‘’Kita sangat senang dan diberikan kita ucapkan terima bangga terhadap Pemkab kasih. Semoga kemakmuran Rohil yang sangat peduli dan kesejahteraan masyaterhadap masyarakatnya. rakat khususnya di Rokan Dan kita juga sangat gembira Hilir ini semakin meningkat atas adanya bantuan pem- dan berkembang pesat debangunan Puskemas rawat ngan banyaknya bangunaninap ini, karena dengan ada- bangunan dan lengkapnya nya bangunan Puskesmas fasilitas yang telah diberikan rawat inap yang baru ini, akan oleh Pemkab Rohil untuk lebih memudahkan kita masyarakat dan demi madalam meningkatkan pelaya- syarakat,’’ pungkas John. pr21

KUBA —Masyangunan itu pihakrakat Kepenghunya juga menguluan Teluk Nilap sulkan melalui pada Tahun 2014 proposal. Muini berharap kedah-mudahan pada pemerintah berkat dukungan baik Pemerintah dan kerja sama Kabupaten, Prosemua pihak vinsi dan Pusat kampung halakiranya tetap man ini semakin menjadikan inmaju,’’ ujar datuk frastruktur sebapenghulu. GAMAL BACIK gai skala prioriH Gamal Bacik tas pembangunan di Kepeng- SE menguraikan, Kepenghuluan huluan Teluk Nilap. Teluk Nilap yang saat ini dipim‘’Sebab sampai saat ini ma- pinnya tersebut merupakan sih banyak sarana infrastruk- sebuah kawasan strategis yang tur terutama jalan yang perlu ada di Kubu Babussalam. ‘’Didiperhatikan pemerintah. Oleh mana ekonomi masyarakat karena itu melalui APBD Ta hampir 90 persen berkebun 2014 ini kami minta pemba- sawit tersebut sehingga sarana ngunan jalan,’’ demikian dite- jalan sangat dibutuhkan. Hagaskan Datuk Penghulu Teluk rapan kiranya pada tahun ini Nilap H Gamal Bacik SE kepada jalan bisa ditingkatkan,’’ ungkap Posmetro Rohil, Rabu (8/1). H Gamal. Menurut datuk penghulu, Sesuai dengan program sarana infrastruktur pemba- Pemkab Rohil yang terus ngunan jalan tersebut yaitu mengesa pembangunan dijalan antar RT, antar Dusun segala bidang dan juga terus dan antar kepenghuluan ya- berupaya untuk meningkatng ada di Kecamatan Kuba. kan ekonomi masyarakat ma‘’Soalnya saat ini masih ba- ka pembangunan di Teluk nyak jalan yang perlu diting- Nilap juga berperan untuk katkan,’’ kata Gamal. mendukung program pemeDijelaskan H Gamal, ke- rintah tersebut. ‘’Agar peminginan akan pembangunan bangunan lancar dan kamitu telah pula dia sampaikan pung halaman maju masyamelalui Musrenbang ting- rakat diminta untuk terus katkan kecamatan kemarin. meningkatkan dukungan ter‘’Untuk menggolkan pemba- hadap program-program pemerintah,’’ tambahnya.pr11

DERMAWAN

Pelabuhan Panipahan satu-satunya pelabuhan pemberhentian penumpang.

Jaringan Seluler Sering Terjadi Masalah

AMRIAL

Cui Ing (78), warga Desa Pulau Halang sudah menekuni pekerjaan menjahit jaring selama 30 tahun.

PULAUHALANG —Jaringan seluler bermasalah, ratusan warga Pulau Halang pengguna Handphone (Hp) berbasis 3G mulai kelimpungan. Tak hanya itu, akibat kerusakan jaringan ini, beberapa warga tak bisa melakukan komunikasi dengan sesama rekan kerja di laut dan di darat. ‘’Jaringan di sini sering bermasalah. Pengusaha jadi kecewa karena komunikasi dengan nelayan penangkap ikan di laut jadi terganggu. Kita tidak tahu apakah ada terjadi kerusakan mesin di laut atau tidak,’’ keluh Arman. Kondisi kerusakan jaringan ini juga dikeluhkan Pane,

salah seorang warga yang tinggal di perumahan sekolah Methodist. ‘’Kalau jelasnya kami tidak tahu kapan mulai rusak, akan tetapi mulai tadi malam kami sudah tidak bisa komunikasi lagi,’’ tandasnya. Informasi yang berhasil dihimpun kerusakan jaringan seluler sering terjadi akhirakhir ini. Akibat kerusakan banyak masyarakat yang merasa dirugikan. ‘’Sekarang ini susah kali menelpon keluarga dan teman. Hampir setiap saat jaringan hilang secara tiba-tiba. Kami mengharapkan kepada pihak terkait ada solusinya,’’ terang Amin, warga lainnya. pr12

Terciptanya Mitra Kerja, ASKONAS Adakan Rakor BAGANSIAPIAPI —Asosiasi Kontraktor Nasional (ASKONAS) Kabupaten Rokan Hilir akan mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) di Pekanbaru pada hari Sabtu (11/1). Rakor itu akan mengusung tema mempererat persatuan dan kesatuan seluruh anggota ASKONAS sePropinsi Riau.

Rakor yang secara resmi dibuka oleh Ketua DPD ASKONAS Provinsi Riau, Ilmiyawan didampingi Sekretaris, M Hafid SE akan dihadiri oleh seluruh pengurus ASKONAS se-Provinsi Riau. Sekretaris ASKONAS Rokan Hilir, Firdaus kepada Posmetro Rohil, Rabu (8/1) mengatakan, untuk men-

sukseskan program Askonas, tidak terlepas peran dari seluruh stake holder. Dia juga mengingatkan agar kedepan pengguna anggaran tidak memberikan proyek kepada pemilik CV yang tidak sesuai kompetensinya. ‘’Kita harus berpikir bahwa semua pekerjaan adalah untuk kepentingan masyarakat, dan

untuk dinikmati semua masyarakat. Utamakan kualitas pengerjaan,’’ tegasnya. Menurutnya, pengalaman tahun 2013 seharusnya merupakan pelajaran bagi pengguna anggaran agar lebih berhati hati memilih penyedia jasa. Dia mengharapkan, setiap pekerjaan harus berkoordinasi secara terus me-

nerus dengan pihak mitra kerja untuk menyelesaikan berbagai masalah yang timbul. Dengan begitu, pekerjaan bisa diselesaikan tepat waktu. Selain itu, pentingnya peningkatan kualitas hasil pekerjaan, sehingga benar-benar manfaatnya bisa dirasakan masyarakat untuk jangka waktu yang lama. pr12


8

Legislatif

Posmetro Rohil

C M

KAMIS, 9 JANUARI 2014

k

Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Y

Inforial DPRD Kab. Rokan Hilir

Edison

Widi i Murtono

Nasruddin Sambut Kunjungan Dan Lanal Rohil Komit Bantu TNI-AL Laporan: AMRAN Bagansiapiapi KETUA DPRD Rohil H Nasruddin Hasan saat menyambut kedatangan Komandan Angkatan Laut (Danlanal) Dumai Kolonel Laut P Budi Siswanto ST MAP dan istri serta staf menyampaikan, komitmen Pemkab Rohil membantu TNIAL khususnya di Rohil. ‘’Rohil berkomitmen tetap membantu TNI-AL di Rohil. Apalagi ini juga menyangkut keamanan khususnya di laut,’’ kata Nasruddin Hasan kepada Posmetro Rohil. Danlanal Dumai Kolonel Laut (P) Budi Siswanto ST MAP beserta istri dan staf Lanal Dumai, Rabu (8/1) bersilaturahmi dan melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Bagansiapiapi, Kabupaten Rokan Hilir. Bersama Danlanal Budi Siwanto juga ada Komandan Pos AL (Danposal) Bagansiapiapi Lettu M Pohan. Kedatangan Danlanal Dumai Kolonel Laut P Budi Siswanto ST MAP dan istri, juga disambut Ketua DPRD didampingi anggota Komisi I Bidang Pemerintahan DPRD Rohil H Bakhtiar SH dan Sekwan DPRD Rohil H Syamsuri. Dijelaskan Nasruddin, membantu instansi vertikal ini tidak saja kepada TNIAL. Banyak instansi vertikal, jelas dia, yang dibantu dengan menggunakan APBD Rohil, seperti pembangunan Mako Polair dan SPN di Bagansiapiapi, Polres Rohil, Kodim, Kemenang Rohil, serta PLN Cabang Dumai Rayon Bagansiapiapi. ‘’Membantu instansi vertikal ini sering dipertanyakan banyak pihak. Tapi kita jelaskan kebijakan membantu instansi vertikal seperti TNI-AL, sangat penting. Sebab, jika bila keamanan terganggu maka harga rescoveri (perbaikan dampak

dari gangguan keamanan yang terjadi) tentu akan lebih mahal, termasuk mengawasi pulau terluas,’’ jelas Nasruddin. Membantu instansi vertikal ini, jelasnya, tidak ada larangan dari segi perundang-undangan. ‘’Kalau daerah mampu, kenapa tidak,’’ terang Nasruddin, yang merupakan Sekretaris Umum (Sekum) DPD TK II Partai Golkar Rohil itu. Danlanal Dumai Kolonel Laut P Budi Siswanto ST MAP menegaskan, selain dalam rangka silaturahmi dengan stake holder di Rohil, terutama yang ada di Bagansiapiapi, juga dalam rangka mengunjungi Pos-pos TNI-AL yang ada di Rohil. ‘’Kunker ini dalam rangka silaturahmi dan sekaligus safari mengunjungi Pos-pos kami terluar. Selain (mengunjungi Posal) di Bagansiapiapi juga ke Posal Panipahan dan Pulau Jemur,’’ kata Budi Siswanto, yang baru menjabat sebagai Danlanal Dumai mengantikan Kolonel Laut (P) Budi Purwanto pada 9 Desember lalu. Rencana mengunjungi Pulau Jemur, tutur dia, dipending dulu menunggu cuaca perairan Rohil lebih bagus. Rencananya, sebut dia, Kunker ke Pulau Jemur akan mengajak pihak kepolisian, dengan menggunakan kapal bantuan Pemprov Riau. ‘’Sekalian gunakan kapal baru (ke Pulau Jemur) bantuan Pemprov Riau. Kebetulan kapalnya akan diberangkatkan dari Tanjung Priok. Kapal bantuan itu ada 3 unit dimana perunitnya seharga Rp7 miliar hingga Rp8 miliar. Kapal sudah kita coba dan bagus,’’ tutur dia. Kolonel Laut (P) Budi Siswanto menyampaikan ucapan terimakasih atas perhatian yang telah diberikan Pemkab Rohil dan DPRD Rohil kepada TNI-AL, khususnya yang ada di Rohil. ‘’Semoga hubungan dan silaturahmi yang ada dapat terus terjalin dan meningkat,’’ terangnya.***

Ketua DPRD H Nasruddin Hasan memberikan plakat kenangkenangan kepada Dan Lanal Dumai Kolonel Laut P Budi Siswanto ST MAP. AMRAN

Pemkab Bantu Pembangunan Pos AL Sinaboi BAGANSIAPIAPI— Setelah membantu pembangunan Pos AL di Panipahan, Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika) dan Pos AL di Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko, Pemkab Rohil juga akan membantu TNI-Al dalam membangun Pos AL di Sinaboi, Kecamatan Sinaboi. Tidak saja Gedung Pos AL, Ketua DPRD Rohil H Nasruddi Hasan, menyebutkan, Pemkab Rohil juga bersedia membangunkan Pos Radar milik TNI-AL, yang direncanakan akan dibangun di Kelurahan Sinaboi. ‘’Sebab, ini kan menyangkut dengan keamanan masyarakat di laut, serta pertahanan dan keamanan negara,’’ kata Nasruddin, usai menerima Kunjungan Kerja (kunker) dan silaturahmi Komandan Pang-

kalan Angkatan Laut (Danlanal) Dumai Kolonel Laut (P) Budi Siswanto ST MAP beserta istri, Rabu (8/1) di Bagansiapiapi. Pemkab Rohil, terang dia, juga bersedia membantu TNI-AL membangun Mess bagi prajurit TNI-AL yang bertugas di sana nantinya. ‘’Kita siap juga bantu bangun Mess tempat tinggal prajurit. Sebab, yang namanya Pos Jaga, apa lagi Pos Radar, harus ada yang jaga tiap hari, sehingga perlu tempat tinggal yang layak,’’ jelas politisi Partai Golkar itu. Kalau perlu, jelas Nasruddin, Pemkab akan mencarikan lahan yang bagus buat pendirian Pos AL, Pos Radar dan Mess TNIAL di Sinaboi. Apalagi, terang dia, Pos AL di Sinaboi yang saat ini berada di aliran Sungai Sinaboi, kurang cocok disebabkan mengala-

mi abrasi dan sendimentasi. ‘’Di kuala sungainya terjadi pendangkalan. Mengalami sendimentasi dan abrasi,’ jelasnya. Membantu instansi vertikan, seperti TNIAL, tutur dia, perlu dilakukan bersamasama. Apalagi, jelas Nasruddin, saran dan prasarana TNI-AL, seperti kapal patroli sudah uzur dan ketinggalan zaman. Malah, jelasnya, ada yang sudah tidak laik pakai masih dipergunakan menjalankan tugas patroli pantai dan laut. ‘’Nanti akan kita atur bagaimana agar bisa masuk ABPD Rohil. Ini dilakukan sebagai upaya membantu TNI AL dalam menjalankan tugas, tidak saja tugas kelautan, tapi juga dalam menjalankan tugas kedaulatan bangsa dan negara,’’ pungkas Nasruddin.pr22

CALON LEGISLATIF PILIHAN RAKYAT - POLLING PEMBACA Posmetro Rohil Pariono, Caleg PKS No Urut2

Dapil IV, Belum Ada Perubahan POLLING calon legislatif (Caleg) Pilihan Rakyat untuk daerah pemilihan (Dapil) IV masih diisi wajah-wajah lama. Pada pekan ini belum ada perubahan posisi dari 10 kursi yang disediakan. Berada teratas ada Maharani Permatasari ST nomor urut 2. Caleg perempuan yang diusung Partai Golkar ini cukup jauh meninggalkan pesaingnya, yaitu dengan perolehan 2.036 kupon. Menyusul dibawahnya ada Wan Ahmad Syaiful, yang juga dari Golkar.

Caleg nomor urut 9 ini menambah 17 kupon dan totalnya sudah meraih 1.251 kupon. Kemudian ditangga nomor tiga ada Khairul Annwar dengan 1.060 kupon. Pada pekan ini ia tidak ada melakaukan penambahan kupon. Di empat besar bertengger Ahmad Esron Manalu. Caleg nomor urut 4 dari Gerindra ini menambah 246 kupon, sehingga totalnya menjadi 956 kupon. Meski ada tambahan 246 kupon itu,

Realisasikan Harapan Masyarakat

namun ia belum mampu menggeser Caleg yang berada di atasnya. Kemudian, untuk posisi lima hingga 10, masih sama seperti pekan sebelumnya. Penambahan kupon juga tidak ada, padahal jarak antara satu dengan lainnya tidak begitu jauh. Jika ini pada pekan tidak juga ada tambahan, tidak tertutup kemungkinan ada Caleg yang terdepak dari 10 besar. Karena selisih dengan Caleg yang berada di posisi 11 dan seterusnya relatif sedikit. ***

MEMUTUSKAN maju dalam ia sudah lama menggeluti. Yaitu pemilihan Legislatif bagi Pariono sejak tahun 2004 bersama bukanlah tanpa dasar. Calon Partai Keadilan (PK) yang legislatif (Caleg) nomor urut 2 sekarang menjadi Partai yang diusung oleh PKS ini ingin Keadilan Sejahtera (PKS). memperhatikan dan ‘’Saya maju karena menanggapi aspirasi yang banyaknya dukungan dan selama ini diinginkan permintaan masyarakat serta masyarakat. rekan-rekan dari partai atau ‘’Saya ingin apa yang luar partai. Mudah-mudahan diharapkan masyarakat dapat nantinya kalau duduk, saya terealisasi,’’ kata pria yang akan sering-sering melakukan akrab disapa Komar ini. kunjungan langsung ke Selama ini ia banyak daerah-daerah terpencil yang berinteraksi dengan masih banyak ketinggalan, PARIONO masyarakat, karena aktivitasnya baik dari segi pembangunan, sehari-hari sebagai pembuat stempel dan plat infrastruktur, kesehatan, pendidikan serta kendaraan di Jalan Jenderal Sudirman memperhatikan dan menanggapi apa yang Baganbatu. Nah, dari interaksi-interakasi diinginkan masyarakat,’’ papar Komar. itulah politisi kelahiran Semarang, Jawa Ia mengungkapkan, masyarakat Rohil Tengah dan sudah menetap di Baganbatu dewasa ini sudah mengerti banyak tentang sejak tahun 1989 ini menangkap sejumlah politik. Sehingga mereka dapat memilih aspirasi masyarakat. Caleg yang benar-benar mengerti Selama ini ia memang belum pernah maju kebutuhan serta kepentingan masyarakat. untuk duduk di dewan, namun di kanca politik m g 2

CALEG DPRD ROHIL DAPIL 1 : 9 KURSI 1.417

H Tatang Hartono SE

H Rusli Ibrahim SH

Fice Kristina Watania

H Rasmali

Syarifudin

Bustami

GOLKAR No Urut 1

PPP No Urut 2

PDIP No Urut 2

GOLKAR No Urut 2

GOLKAR No Urut 5

GERINDRA No Urut 7

2.013

1.759

1.581

1.455

1.448

CALEG DPRD ROHIL DAPIL 2 : 8 KURSI

Hj Jumiati Jasmuddin

Niarif

Basiran Nur Effendi

GOLKAR No Urut 6

PAN No Urut 6

NASDEM No Urut 1

1.417

1.392

1.421

1.386

Rimba Melintang - Tanjung Melawan - Bangko Pusako

CALEG DPRD ROHIL DAPIL 3 : 10 KURSI

Jufrizal SSos

Maria Tambunan

Sariani Murni

Fadli

Nurmadi SE

Hj Sunirah

Sudirman SAg

Aswin SE

Budiono SPd

Zulkifli SAg

Afrizal (Epi Sintong)

Jufrizan SPi

Arif Harry Widodo Syafril

GERINDRA No Urut 1

GOLKAR No Urut 8

GOLKAR No Urut 6

PPP No Urut 2

PKB No Urut 8

GOLKAR No Urut 3

NASDEM No Urut 8

Hendra Gunawan ST

PPP No Urut 8

GOLKAR No Urut 8

GERINDRA No Urut 5

PPP No Urut 1

GOLKAR No Urut 2

GOLKAR No Urut 7

PBB No Urut 1

2.033 ...DAPIL 3

1.803

1.055

875

2.254

1.754

1.685

1.660

1.650

Asmar

Parlan SPd

Efraim Bona Ganda Silaban

Zainuri

Maharani Permatasari ST

Wan Ahmad Syaiful

Khairul Anwar SAg

Ahmad Esron Manalu

Risben Nduwari Tambun Saribu SE

Habib Gultom

Maston

Siti Fatonah Sirait / Rosmida

Prihardianto SE

Muhaiyan (H. Oyan)

PBB No Urut 7

PKS No Urut 5

GERINDRA No Urut 1

PDIP No Urut 7

GOLKAR No Urut 2

GOLKAR No Urut 9

GERINDRA No Urut 1

GERINDRA No Urut 4

GOLKAR No Urut 4

HANURA No Urut 4

PDIP No Urut 5

GOLKAR No Urut 8

NASDEM No Urut 3

PPP No Urut 2

1.605

1.100

1.002

2.036

1.251

1.060

957

913

568

325

250

150

130

Tanah Putih, Pujud, Rantau Kopar

870

CALEG DPRD ROHIL DAPIL 5 : 8 KURSI

576 763 837 273 CALEG DPRD ROHIL DAPIL 4 : 10 KURSI

Kubu, Kubu Babussalam, Palika, Simpang Kanan

1.720

BAGANSINEMBAH

CALEG DPRD Riau DAPIL Rohil : 7 KURSI C M Y k

Asrul M Noor

Hj. Nilawardani S.Sos

Syafrizal (H. Isaf)

Riyono

Darwis Syam

WanMuhammad Husni (Oky)

M Mukhlis SE

Jasman AR

Ir Syahputra Kasibu

Marjaharuddin SE

M. Rozali SPsi

Drs HM Effendi Syarif BSc

Titik Pujowati Syafril

Husaimi Hamidi SE MH

Siswaja Muljadi (Aseng)

GOLKAR No Urut 1

GOLKAR No Urut 6

PPP No Urut 4

PBB No Urut 4

GOLKAR No Urut 2

GERINDRA No Urut 5

PKS No Urut 7

GERINDRA No Urut 4

PDIP No Urut 4

HANURA No Urut 1

PDIP No Urut 2

GOLKAR No Urut 6

PBB No Urut 2

PPP No Urut 1

GERINDRA No Urut 2

2.622

2.527

2.139

945

610

556

517

470

2.447

977

696

525

475

411

346


Sambungan

Posmetro Rohil

KAMIS 9 JANUARI 2014

Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

9

PNS yang Pensiun 1 Februari, akan Diperpanjang Sampai 2 Tahun Setahun, Rp6 T Lebih Hangus Dibakar Jadi Abu HASIL penelitian Institute for Health Metrics and Evaluation University of Washington di Amerika Serikat tentang tembakau menunjukkan jumlah perokok di dunia semakin membengkak. Peningkatan jumlah perokok tertinggi kini terjadi di negara berkembang. "Jumlah perokok secara keseluruhan meningkat dalam 30 tahun terakhir disebabkan karena meningkatnya jumlah penduduk dunia. Meskipun kemajuan luar biasa yang dibuat pada pengendalian tembakau, masih banyak yang harus dilakukan," ujar Dr Christopher Murray, penulis laporan tersebut, seperti dilansir BBC, Rabu(8/1). Menurutnya, secara persentase, mereka yang merokok menurun, yaitu saat ini 42 persen di kalangan wanita dan 25 persen di kalangan pria. Tetapi karena jumlah penduduk dunia meningkat tajam dalam 30 tahun terakhir, angka perokoknya secara absolut lebih besar dibandingkan sebelumnya. "Saya kira secara umum berita baiknya adalah di beberapa negara seperti Norwegia, Swedia, Kanada dan Meksiko. Juga sedikit di belakang seperti di AS dan Australia, lumayan berhasil dalam menurunkan jumlah perokok di antara pria maupun wanita," katanya. Pada 1980 sekitar 721 juta orang merokok. Namun jumlah ini meningkat menjadi 967 juta orang merokok setiap hari pada 2012 di 187 negara yang disurvei. Dengan penduduk bumi yang memiliki lebih dari dua kali lipat jumlah penghuninya dalam 50 tahun terakhir yaitu tujuh miliar jiwa, banyak orang yang ikut dalam kebiasaan merokok. Dalam hal negara-negara dengan prevalensi tertinggi penggunaan tembakau, Timor Leste menduduki puncak daftar dengan 61 persen dari penduduknya merokok setiap hari, kemudian disusul Indonesia. Berikut ini hasil survei negara-negara dengan prevalensi merokok tertinggi dan terendah untuk 2012, tertinggi antara lain Timor Timur, Indonesia, Kiribati, Armenia, dan Papua Nugini. Sedangkan yang terendah jumlah perokoknya Antigua and Barbuda, Sao Tome dan Principe, Nigeria, Etiopia dan Ghana. Negara-negara tertentu termasuk Kanada , Islandia , Norwegia dan Meksiko, telah berhasil melakukan edukasi sehingga penduduknya berhenti atau tidak pernah merokok. Dalam hal dampak kesehatan, korban terbesar dari tembakau adalah di negara-negara seperti Yunani, Irlandia , Italia , dan Jepang serta China, Kuwait, Filipina, Rusia , Swiss dan Uruguay. Organisasi Kesehatan Dunia WHO sendiri mengatakan jutaan nyawa bisa diselamatkan dengan implementasi lanjutan dari kebijakan seperti peningkatan pajak rokok dan hukum udara bebas asap rokok . Secara global diperkirakan 6,25 triliun rokok dihisap oleh orang-orang selama tahun 2012 dibandingkan dengan 4,96 triliun pada 1980.jpnn

Pergi Makan Malam, Rumah Hangus Terbakar ...dari hal 1 tak jauh dari rumahnya. Tetapi sebelum sampai ke rumah orang tua mereka, saat melewati depan rumahnya, ia melihat banyak warga berusaha memadamkan api yang sedang berkobar. Ketika melihat si jago merah melalap rumah dan harta bendanya ia cuma bisa diam dan menatap rumahnya dengan tatapan sedih. Melihat api semakin berkobar, warga hanya bisa menyelamatkan Mobil Cary milik Nurhin yang sedang terparkir di depan teras rumahnya. Nurhin dan istrinya bekerja sebagai sales di Prioritas. Salah satu warga yang pertama melihat api berkobar Ujil (25) saat dikomfirmasi Posmetro Rohil mengatakan, pertama kali ia melihat api sudah besar berasal dari daerah Tv milik Nurhin. Awal kebakaran mungkin karena terjadinya konsleting listrik di rumah Nurhin. Karena penghuni rumah tidak ada, warga jadi kesulitan memadamkan api yang sedang berkobar. Hal serupa juga disampaikan Irwan Efenndi tetangga korban. Api membesar dengan cepat sehingga warga hanya bisa menyelamatkan mobil, karena bila terlambat mobil jenis carry juga akan ikut terbakar yang sedang terparkir di teras rumah. Datuk Penghulu Lenggadai Hilir Syofyanto B ketika dikonfirmasikan Posmetro Rohil mengatakan, hal ini merupakan musibah dan sumber terjadinya kebakaran, karena korsleting (arus pendek). Dan kepada korban ia mengharapkan agar tabah dalam menghadapi cobaan ini. ‘’Sementara Ismail kakak dari Nurhin mengatakan, masalah kerugian akibat dari kebakaran ini diperkirakan nilainya Rp100 juta. Ismail menambahkan, uang cas (pribadi) saja ada sebanyak Rp8.5 juta yang ikut terbakar. Ditambah lagi dengan barang-barang dari Prioritas yang akan diantar besok juga ikut terbakar. Kapolsek Rimba Melintang Ipda Zulhainan saat dikonfirmasi Posmetro Rohil melalui Handphone menjelaskan, saat ini kasus kebakaran ini dalam penyelidikan pihak kepolisian. Sementara kerugian material diderita korban sekitar Rp100 juta. Saat ini korban dan keluarganya tinggal di rumah mertuanya.pr21

Batal Cerai ...dari hal 1 Jaksel pada 24 Desember 2013 dengan nomor 3170/PDT.G/2013/PA.JS. Keanehan pun tak sampai di situ. Tak seperti layaknya pasangan yang mau bercerai, Niki mengaku justru kini tengah berlibur bersama sang suami di Selandia Baru. "Gue nggak tahu apa-apa soal gugat-menggugat. Gue lagi holiday sama suami di New Zealand," katanya. Niki pun meminta agar awak media langsung mengkonfirmasi hal tersebut kepada Paul. Pengacara Paul Sanjaya Samosir mengungkapkan, Nikita memang awalnya berniat pisah dari Sajad. Tapi belakangan niat itu dibatalkan. Masalahnya, melalui pengacaranya, Nikita sudah keburu mendaftarkan gugatan cerainya pada 24 September 2013 lalu. Pengacara Nikita mengaku ada salah komunikasi dalam masalah ini. Duh! "Iya, mau dibatalkan. Miss komunikasi saja kemarin, jadi sempat terdaftar gugatan," kata Paul saat dikonfirmasi, Rabu (8/1/2014). Paul menambahkan, rencana cerai memang sempat diambil Nikita. Hal tersebut karena seringnya ia dan suami bertengkar. Tapi menurut Paul kini kliennya itu berubah pikiran. "Awalnya ada rencana mau daftar, tapi harusnya belum daftar, nah ada miss jadinya ke daftar. Tapi Dia sudah harmonis lagi kok," terangnya.dtc

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Chairman : H Rida K Liamsi Presiden Komisaris : H Makmur, SE MM Ak Wakil Presiden Komisaris : Drs Sutrianto Komisaris : Herianto, SE Direktur Utama : H Yurmalis Khatib, SH Direktur : Ir Raja Isyam Azwar General Manager/ Penanggungjawab Sehari-hari: H Yurmalis Khatib, SH Deputi General Manager : Hidayat Algerie, SE Pemimpin Redaksi : Arief Rahman Pemimpin Perusahaan : H Yurmalis Khatib, SH Wakil Pemimpin Perusahaan : H Romi T Abram

JAKARTA -- Ditetapkannya batas usia pensiun PNS untuk pegawai pada jabatan administrasi menjadi 58 tahun dalam UU tentang Aparatur Sipil Negara (ASN) mengundang perhatian masyarakat luas. Banyak PNS terutama yang Januari 2014 ini usianya sudah 56 tahun bertanya-tanya, kapan ketentuan itu berlaku. Apakah tetap menjadi PNS hingga 58 tahun, atau harus masuk purna tugas. Hal itu cukup beralasan, karena undangundang tentang ASN ini berlaku mulai pada tanggal diundangkan. Menurut ketentuan, paling lambat 30 hari setelah disahkan DPR, undang-undang sudah berlaku meskipun belum ditandatangani Presiden. UU ASN yang disahkan DPR pada tanggal 19 Desember 2013, saat ini masih dalam proses untuk ditandatangani Presiden. Sekretaris KemenPAN-RB Tasdik Kinanto mengatakan, PNS yang pensiun per 1 Febuari 2014 ke atas, otomatis usia pensiunnya diperpanjang dua tahun lagi. “Untuk pengaturan

Presiden Setuju Tambah Insentif Dokter BPJS JAKARTA - Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zaenal Abidin mengatakan bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan setuju untuk memberikan tambahan insentif bagi para dokter yang melaksanakan jaminan kesehatan nasional (JKN). Tambahan insentif tersebut, menurutnya, masih harus diatur melalui regulasi yang akan dibuat. “Tadi itu beliau setuju, Menko Kesra juga Menko Perekonomian juga. Tapi kan semuanya itu harus dibuatkan regulasinya sehingga tidak ada pengeluaran dana yang tidak ada aturannya,” kata Zaenal seusai mengikuti rapat kabinet terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (8/1/2014). Dalam rapat tersebut, Zaenal menyampaikan kepada Presiden agar diberikan tambahan berupa insentif tetap untuk para dokter dan tenaga medis, terutama untuk layanan primer. IDI mengusulkan agar insentif tetap yang diberikan tersebut besarnya sekitar Rp 2 juta hingga Rp 3 juta setiap bulan. Insentif ini, katanya, berbeda dengan tarif kapitasi yang diterapkan pemerintah sebelumnya. Dengan demikian, lanjut Zaenal, diharapkan setiap dokter mendapatkan penghasilan sekitar Rp 15 juta hingga Rp 17 juta per bulan. “Kami usulkan Rp 2 juta- Rp 3 juta, itu tetap, baik swasta maupun puskesmas. Kalau tadi kami menghitung, kami harapkan penghasilan per bulan Rp 15 juta dan Rp 17 juta. Dokter Fahmi bahkan katakan Rp 15 juta- Rp 21 juta,” tuturnya. Selain itu, menurut Zaenal, IDI mengusulkan ada peraturan yang mengatur bahwa dana BPJS bisa dialokasikan langsung kepada puskesmas tanpa melalui pemerintah daerah. “Bahkan tadi disampaikan kalau bisa insentif itu diberikan setelah regulasi dibuat, jadi jangan lagi masuk pemda, tapi betul-betul dikelola oleh dokter puskesmas,” sambungnya. Dia juga berharap regulasi mengenai insentif tambahan dan pengelolaan dana BPJS ini bisa diselesaikan dalam waktu tiga bulan. Sebelumnya, Presiden mengakui adanya

Ass Redaktur

masalah terkait insentif bagi para dokter dan petugas medis, terutama bagi mereka yang bertugas di daerah. Masalah tersebut di antaranya berkaitan dengan penyaluran dana BPJS kepada puskesmas-puskesmas, serta mengenai besaran insentif yang harus diterima para dokter dan tenaga medis. Oleh karena itu, menurut Presiden, pemerintah merasa perlu untuk mengeluarkan aturan tambahan atau aturan pelengkap yang memastikan insentif dokter dan tenaga medis di daerah tepat sasaran, dan tepat jumlah. Janjikan Penambahan Premi BPJS Dalam rapat itu Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono juga menyatakan bahwa besaran dana Penerima Bantuan Iuran (PBI) dalam Sistem Jaminan Kesehatan Nasional (SJKN) untuk rakyat miskin akan terus ditingkatkan. Saat ini, iuran sebagai premi BPJS Kesehatan itu sebesar Rp 19.225 per orang. Menurut SBY, peningkatan itu seiring dengan kemampuan keuangan negara. "PBI yang merupakan bantuan negara dalam Sistem Jaminan

Kesehatan Nasional (SJKN) akan ditingkatkan secara bertahap sesuai kemampuan negara dan kebutuhan di lapangan," katanya dalam jumpa pers usai rapat terbatas membahas BPJS Kesehatan, di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (8/1). PBI untuk rakyat yang tergolong miskin dan kurang mampu akan ditanggung penuh oleh negara. Iuran itu untuk membiayai 86,4 juta warga negara yang tergolong miskin, kurang mampu, dan rentan. Total dana yang dialokasikan mencapai Rp 19,6 triliun. Presiden juga mengingatkan bahwa JKN ini baru diimplementasikan pada 1 Januari 2014. Sebagai sistem baru, hampir pasti program ini memiliki kekurangan, kelemahan, dan hal-hal yang harus disempurnakan. Oleh karena itu SBY menyatakan perlu ada pengawasan ketat, perbaikan, dan evaluasi yang intens. "Evaluasi akan dilakukan 3 bulan dan 6 bulan mendatang untuk memastikan implementasi Sistem Jaminan Kesehatan Nasional di tahun mendatang lebih baik dari tahun ini," tandasnya.kpc/jpnn

Pengumuman CPNS Belum Pasti ...dari hal 1 Menurut Roy, hingga setakat ini belum ada keputusan terhadap kelulusan yang akan diumumkan ke daerah, namun tetap masih ke pusat. Namun koordinasi terhadap kelulusan CPNS tetap dilakukan dengan pemerintah pusat. ‘’Koordinasi terus kita lakukan ke pemerintah pusat tentang masalah kelulusan CPNS ini, namun hasilnya belum tahu kapan akan kita terima. Karena belum ada informasi ke daerah,

kalau ada maka pimpinan kita akan segera mengumumkan,’’ tegas Roy. Memang diakui Roy bahwa hasil tes telah diumumkan oleh pemerintah pusat melalui internet beberapa waktu lalu. Namun hasil valid tes CPNS tersebut masih dikoordinasikan, maka hingga saat ini keputusan pengumunan di daerah belum ada. ‘’Belum ada surat resmi dari pusat yang disampaikan ke daerah. Kalau ada sampai, maka akan kita koordinasikan bersama pimpinan dan

akan segera kita sikapi. Namun setakat ini belum ada pemberitahuan dari pusat,’’ tegas Roy lagi. Dikatakan, BKD Riau dan Rohil masih terus melakukan koordinasi, terutama terhadap pengumuman kelulusan CPNS di daerah. Karena memang semua daerah di Riau saat ini melakukan penolakan. ‘’Saat ini banyak daerah yang menolak mengumumkan kelulusan CPNS di daerah, namun Rohil tetap menunggu keputusan bersama pimpinan apakah akan diumumkan di daerah atau diserahkan saja ke pusat,’’ kata Roy.pr19

Bupati: Baganbatu Dijadikan Kota Dagang dan Wisata ...dari hal 1 semua pihak. Artinya, masyarakat pun harus mendukung dalam menata kota ini supaya bagus. Sangat disayangkan jika masih ada masyarakat yang tak mau lahannya dipakai untuk penataan Kota Baganbatu. Pemkab Rohil saat ini sedang mengupayakan mencari lahan untuk taman Kota Baganbatu. Namun ada masyarakat yang tidak mau melepas lahan miliknya. Padahal semua ini dilakukan demi keindahan Kota Baganbatu. Dikatakan Bupati, hal yang seperti inilah yang tidak bagus. Ia mengimbau agar masyarakat dapat saling dukung program pemerintah. Sehingga, Kota Baganbatu dapat ditata sebaikbaik mungkin. ‘’Semua yang Pemkab lakukan demi ke-

pentingan masyarakat. Penataan Kota Baganbatu ini sangat penting. Sehingga Kota Baganbatu benar-benar menjadi kota dagang dan kota pelancong,’’ kata Bupati. Daerah Strategis Sementara itu Wakil Bupati H Suyatno juga mengakui pentingnya penataan Baganbatu seiring dengan laju pertumbuhan penduduk dan perkembangan ekonomi kota tersebut. ‘’Secara geografis, Rohil ini termasuk daerah yang berada di jalur strategis sehingga cepat berkembang, salah satunya adalah Baganbatu,’’ kata H Suyatno, Rabu (8/1). Baganbatu sangat cepat berkembang disebabkan beberapa faktor. Salah satunya, karena ia tepat di daerah perbatasan yang berada di jalur strategis. Selain itu, Baganbatu memiliki potensi di sektor usaha pengolahan dan perkebunan

kelapa sawit. Banyak pelaku usaha memilih Baganbatu untuk menanam investasi. ‘’Kondisinya seperti itu menjadikan Baganbatu begitu cepat berkembang. Sebagai daerah yang sedang berkembang, maka jumlah penduduk di Baganbatu mengalami peningkatan,’’ kata Suyatno. Selain Baganbatu, daerah sekitarnya yang juga bakal cepat berkembang menurut Wabup adalah Simpangkanan, Pujud dan Tanah Putih. Sebagian besar daerah tersebut turut didukung oleh usaha yang bergerak di sektor pengolahan dan perkebunan kelapa sawit. ‘’Daerah lainnya yang bakal terus berkembang adalah Bagansiapiapi. Kalau jalan lintas pesisir pantai terealisasi, maka Rohil ini bakal menjadi daerah yang lebih berkembang lagi,’’ kata Wabup. pr10/pr19

Inspektorat Agendakan Sidak ...dari hal 1 sidak ke lapangan. Sidak ini akan dilakukan diamdiam. Kalau sendainya bocor, ditakutkan PNS bisa berpura-pura,’’ ungkapnya. Lebih jauh dijelaskan Alkan, sidak yang dilakukan setiap tahun lebih difokuskan ke warung kopi dan absen PNS di setiap SKPD.

Diterbitkan oleh

Liputan Rohil

PT UTUSAN INTERGRAFIKA PERS

Penjab Pengembangan Iklan dan Pemasaran : Muryadi Tim Ombudsman : Akmal Famajra (Ketua) Muslim Kawi, Samsul Bahri Samin Dewan Redaksi : Arief Rahman (Ketua), Hidayat Algerie, Akmalannas, A Kadir Bey, Saidul Tombang, Afri Yunir, Alzamret Malik, Linda Agustin Redpel Kompartemen : Linda Agustin Koordinator Liputan : Bambang Hermanto Redaktur

secara teknis, akan diterbitkan Surat mintaan sendiri karena melakukan Edaran Kepala BKN,” ujarnya Tasdik, pelanggaran disiplin PNS tingkat di Jakarta, Rabu (8/1). berat. Lebih lanjut dikatakan, dengan PNS diberhentikan tidak dengan perubahan batas usia pensiun (BUP) hormat karena melakukan penyelePNS dari 56 tahun menjadi 58 tahun wengan terhadap Pancasila dan UUD bagi eselon III ke bawah (jabatan 1945, dihukum penjara atau kuadministrasi), dan untuk eselon II dan rungan berdasarkan putusan peI (Jabatan Pimpinan Tinggi) menjadi ngadilan yang memiliki kekuatan 60 tahun, sekitar 11 ribu PNS akan hukum tetap karena melakukan tertahan masa pensiunnya. Mereka tindak kejahatan jabatan atau tindak akan mendapat kesempatan untuk pidana yang ada hubungannya deTASDIK KINANTO tetap mengabdi sebagai PNS. ngan jabatan dan/atau pidana umum, UU ASN itu menegaskan, PNS menjadi anggota/pengurus partai dapat diberhentikan dengan hormat, antara lain politik, dan dihukum penjara paling singkat dua karena meninggal dunia, atas permintaan sendiri, tahun karena melakukan tindak pidana bemencapai batas usia pensiun, perampingan rencana. organisasi atau kebijakan pemerintah yang PNS yang berhenti bekerja berhak atas mengakibatkan pension dini, dan tidak cakap jaminan pensiun dan jaminan hari tua sesuai jasmani dan/atau rohani sehingga tidak dapat dengan ketentuan peraturan perundangmenjalankan tugas dan kewajiban. Selain itu, PNS undangan, yang secara spesifik diatur dalam diberhentikan dengan hormat tidak atas per- pasal 91 ayat (1) UU ASN ini.jpnn

: Efendi Aqil, Kornel Pangabean, Urdianto Paboun, Hanafi RT, Lukman Hakim,Hendri Agustina, Armazi Yendra, Junaidi, Endang Sri Wahyuni, Jajang Rahamdes (foto), Taufiq (foto) : M Iqbal, Mustafa Kamal, Andre Syahbani, Fitri Hidayati Burhan

Biasanya sidak ini dilakukan bersama dinas terkait, seperti BKD dan Satpol PP. ‘’Jadi sidak biasanya lebih difokuskan ke warung kopi, karena banyak PNS keluar jam kerja dan nongkrong di warung kopi. Kalau di kantor, kita lihat absennya. Bila absennya terlihat hadir, tapi orangnya tidak ada, kita tanya pimpinnya. Apa dia keluar ada urusan penting untuk kerja.

: Afrizal, Dodi Devira (Bagansiapiapi), Dermawan (Bagansiapiapi-Palika), Amran (Bagansiapiapi-Sinaboi), Amrial, Hasanto (Bagansiapiapi), Peris Dekoyar (Batu Hampar - Rimbo Melintang), Indra Junawan (Bangko Pusako - Kubu - Kubu Babussalam), Zulfan Effendi (Tanah Putih - Tanjung Melawan, Rantau Kopar), Samsul Bahri (Bagansinembah - Simpangkanan), Riswandi (Bagansinembah - Manggala - Balam), Herry (Pujud)

Liputan Riau

: Nofriyandi, Hendri Zainuddin (Pekanbaru), M Said (Pelalawan), Mazwin, Amad Zahir, Riawan Saputra (Duri), Sukardi (Bengkalis), Adi Chandra (Dumai), Syamsidir (Selatpanjang), Edi Sutanto (Inhil), Umar Sinaga (Rohul), Nur Afni Domo (Kampar)

Sekretariat Redaksi Dep Teknik, Perwajahan, Pracetak Bagian Perwajahan dan Online

: Royimawarshe (kepala) : Abid Hidayatullah (Manager) : Armen (Kadep)

Manajer Keuangan,ADM, HRD, Umum : Susi Damayanti Dept Umum dan SDM : Syafri Taswin (Kadep), Triyana Maharani (kabag),

Lalu kita minta surat keterangan dari kabag bersangkutan,’’ tutur Alkan. Hasil sidak tersebut, menurut Alkan, akan disampaikan pada pimpinan yaitu Bupati Rohil untuk diambil kebijakan tegas terhadap PNS yang tidak disiplin. ‘’Apa keputusan sanksinya, tergantung pimpinan. Yang jelas, sidak ini dilakukan untuk pembinaan PNS,’’ kata Alkan.pr19

Bag Umum & Pengelola Kantor : Syafri Dept Keuangan & Adm Kasir : Elviski, Akunting: Rani Marlina Manajer Iklan : Dewi Murniati Dept Desain Iklan dan Kreatif : Agustami (Kepala), Dedi Suriadi, Bag Pengembangan, Adm Iklan & CS : Sherly Chandra (kepala ) Bag Pengembangan dan Iklan Kreatif : Edmon (kabag) Bag Pemasaran Iklan : Guntur (kabag), Rusmin (koord AE), Bag Piutang Iklan : Quzaimah. Manajer Pemasaran Staf Pemasaran Bagian Ekspedisi

: Ahmad Tarmizi : Afrizal BJ : Gusmarianto (koord), Fuadi, Deki Novika

Alamat Redaksi/Tata Usaha: Jalan KH Ahmad Dahlan No 14 C Pekanbaru. Telp (0761) 855758,faks redaksi (0761) 855758 iklan (0761) 855756, (0761) 855757 Bank An. PT. Utusan Intergrafika Pers : Bank Mandiri 108.000.6255.138 , Bank Syariah Mandiri, Rek.095.002.1001.

Tarif Iklan 1 . Iklan Display dan Pengumuman Rp15.000/milikolom/terbit 2 . Iklan Ucapan Duka Cita (Hitam putih ) Rp7.500/milikolom/terbit 3 . Iklan Ucapan Selamat (Hitam putih ) Rp10.000/milikolom/terbit 4 . Iklan Full Color / Warna ( Halaman dalam) Rp20.000/milikolom/terbit 5 . Iklan Full Color / Warna ( Halaman 1 ) Rp30.000/milikolom/terbit


10

INFORIAL PENDIDIKAN PEMKAB ROHIL

Schoolzone Menuju Rohil Pusat Pendidikan Riau

SchoolZone menerima kiriman berita, foto kegiatan sekolah, maupun karya tulis siswa dan guru berupa puisi, artikel pendek dsb. Silakan kirim ke email SchoolZone.

facebook.com/schoolzonerohil

Posmetro Rohil Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

KAMIS, 9 JANUARI 2014

schoolzonerohil@gmail.com DERMAWAN

Dua orang siswa SMP Methodis Bagansiapiapi, membersihkan lapangan sekolah yang digenangi air. Kegiatan ini bagian dari aktivitas gotong royong yang rutin dilakukan pihak sekolah.

HERRY KURNIAWAN

Murid SDN 010 Siarang-arang masih menggunakan ruang lama untuk proses belajar. Tampak seorang guru sedang menerangkan materi pelajarannya.

RKB di SDN 010 Siarangarang Butuh Perbaikan

UPTD BPS Fokus Tingkatkan Pendidikan

Di 2014 ini UPTD Bina Pengelolaan Sekolah (BPS) Kepala SDN RUANG Kelompok Belajar Melawan, Kecamatan Tanah Putih Tanjung akan010 Siarang-arang. (RKB) di SDN 010 Siarangfokus meningkatkan mutu pendidikan.Untuk Sebab,antisipasi selama kelebihan murid itu, pihak Pujud, se-masih iniarang, khususKecamatan di dunia pendidikan terfokus padasekolah terpakmakin memprihatinkan. Ba- sa harus menempatkan delapan infrastruktur sekolah. nyaknya yang Rombel Sementarajumlah untuk murid mutu pendidikan sendirike kelas sementara. sementara bersekolah di begitu sana, pihak seko- Kelas terkesan belum diperhatikan pada 2013 lalu. itu dengan memanfaatkan lahkita cukup untuk “Ya, akan kewalahan meningkatkan mutu pendidikan di mess guru yang sudah tidak membagi ruangpendidikan belajar bagidi13Kecamatan 2014 ini. Supaya, Tanahdipakai lagi, agar proses belajar mengajar tidak rombongan belajar (Rombel), Putih Tanjung Melawan dapat setara dengan daerah“Di desa ini, sekolah sedangkan ruang daerah lain yang sudahyang lebihada maju,”terganggu. ujar Kepala hanya Aida SD 010 hanya lima ruangan. UPTD BPS Tanah Putih Tanjung Melawan SPd,ini, selain dari jumlah murid ya- kelebihan murid di sini, kami Rabu“Dengan (8/1). punya kelas jauh sebanyak ng banyak, sedangkan Dilanjutkanya, ini akan ruang terbentukjuga karena dua sekolah,” tambah Rahmita. kelas untuk mu- diberlakukan kurikulum 2013menampung juga sudah akan pada ini terpaksa dilakukan rid sudah semua, kami tahun ajaran penuh 2014. Sehingga itu sangatHal membantu cukup kewalahan. da- karena Sekolah induk itu sudah terhadap peningkatanKarena mutu pendidikan. tidak bisa lam satu kelas itu sudah mele“Semoga di tahun 2014 ini, pendididkan akanlagi lebihmenampung jumblah wati kapasitas meningkat denganruang usahaitu kitasenbersama dalamsiswa yang banyak tersebut. mg1 diri,” ujar Hj Rahmita SPd, Dan meningkatkan mutu pendidikan. ini harus dilakukan denga optimis,” katanya. Ia juga manyatakan, untuk menerapkan mutu pendidikan di Kecamatan Tanjung Melawan, ia bersama staf lainya, akan membentuk tim pemantau pendidikan. “Minimalnya dalam satu minggu, tiga hari berturut-turut kita akan memantau setiap sekolah. Dengan tujuan, supaya meningkat NAMANYA juga ujian, en-program menulis lagi, membuangnya, mutu berjalan dan sesuai tah pendidikan itu sekadar kuis, maksimal, ujian begitu seterusnya. Duh, bikin dengan yang kita harapkan pungkas tengah semester (UTS) selama atau ini,” makin stres saja. Aida. pr14 ujian akhir semester bahkan 3. Menggeliat lalu bangun (UAS), tentu membuat semua dan mengumpulkan ujian yang harus menghadapinya Ujian baru saja berlangsung stres. Tetapi, stres bukan hanya 30 menit ketika toba-tiba sesehadir di saat kita memper- orang bangun dari kursi, berjalsiapkan diri, tekanan juga an ke depan kelas, menyerahkan datang dari ruang ujian. kertas ujian ke pengawas dan Misalnya, melihat penga- meninggalkan ruangan. Kamu was ujian dengan tampang enggak tahu apakah dia cepat galak. Atau malah stres justru keluar karena memang bisa datang dari teman-teman pe- mengerjakan ujian atau sebalikserta ujian di ruangan yang nya. Tetapi yang jelas, kamu sama. Bayangkan, ketika kita tiba-tiba merasa bahwa ini berkonsentrasi penuh menger- adalah pertarungan melawan jakan soal-soal ujian, tiba- waktu untuk menyelesaikan tiba... ujian, padahal kamu masih 1. HATCHIII memiliki waktu 90 menit. DemiKamu terkejut dengan suara kian dilansir Surviving College, bersin yang begitu keras dan Rabu (8/1/2014). melihat tumpukan tisu di bebe4. Tap tap tap tap. Tap tap. rapa bangku di sampingmu; Tap. ada yang sedang flu. Stres dan Kamu mengira ada suara kelelahan belajar mungkin alunan musik, tapi kamu lalu menyebabkan si teman sakit menyadari bahwa itu adalah dan terserang flu. Tetapi bukan suara teman di sebelahmu yang berarti dia bebas meniup hidu- menghentak-hentakkan kaki. ngnya seperti tidak ada orang Tapi ini bukan hentakan yang lain di sekitarnya, kan? menimbulkan irama menarik, 2. Terlalu ribut karena ba- melainkan hentakan yang menyak salah nunjukkan ketidaktenangan si Ada teman yang kesulitan teman dalam mengerjakan tes. dengan tes esai ini. Dia bisa jadi Mereka merespons kebuntidak tahu apa yang harus tuan otak mereka dengan mengditulis, atau sebaliknya, memi- hentak-hentakkan kaki ke lantai. liki terlalu banyak ide sehingga Terkadang, mereka menghenharus menuliskannya cepat- takkan kaki begitu cepat dan cepat dan membuat banyak ke- keras serta memutar-mutarkan salahan. Setelah menghapus kertas ujian. Kamu pun berhatulisannya berkali-kali, si te- rap pengawas ujian datang man pun mulai menyobek untuk menenangkan teman kertas baru, membuangnya, tersebut. okz

Polsek Sosialisasi Tertip Berkendara ke Pelajar KAPOLSEK Simpangkanan Ipda Syaf Yandra, melakukan sosialisasi kendaraan dan penyerahan helm kepada pelajar di wilayah hukumnya, salah satunya di Yayasan Perguruan Al-Falah Simpangkanan. Ini bertujuan agar pelajar tertip berlalulintas dan dapat memahami apa itu peraturan dan keselamatan. ‘’Ssaya ingin pelajar di Simpangkanan dapat mematuhi berkendara, salah satunya penggunaan helm. Kemudian bagi pelajar yang belum cukup umur, tidak dibolehkan membawa sepeda motor ke sekolah dan disarakan agar orangtua untuk mengantarkannya,’’ ujar Kapolsek. Diharapkan, adanya penyuluan ini dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas anak usia dibawah umur. “Saya

SYAMSUL

Polsek Simpangkanan memasang helm kepada guru dan pelajar di Kecamatan Simpangkanan.

mengharapkan, apa yang saya sampaikan ini dapat dicerna dan dimengerti oleh pelajar Sim-

pangkanan. Sosialisi ini akan terus berkelanjutan kita lakukan, apalagi hal ini sudah menjadi

4 Tipe Peserta Ujian yang Mengganggu

perintah dari Kapolres Rohil agar mengajarkan masyarakat patuh dalam berlalulintas dan mengunakan hlem saat mengendara sepeda motor,” tukasnya. Untuk itu, mari tingkatkan kesadaran untuk mau patuh dalam peraturan berlalulintas. Sementara itu, salah satu panitia dalam acara sosialisasi penyuluhan tertib berkendara dan penyerahan helm ini, Guntur mengungkapkan, ia sangat mendukung program dari Polres Rohil ini. ‘’Ini kegiatan yang sangat positif. Kami dari panitia sangat mendukung dan ke depannya dilakukan kembali. Di sini masih banyak sekolah lainnya dan dengan kegiatan seperti ini peraturan berlalulintas di Simpangkanan dapat tertib. Dan dari pelajar dapat memberikan contoh kepada masyarakat lainnya,” tukasnya. pr15

Dapat Nilai Bagus Enggak Susah, Kok!

PERIS

Kepala MI Hubbul Wathan Rimba Melintang Renu Irmawaty SPdI memantau kondisi KBM siswanya.

Terapkan Disiplin Sebelum KBM MENINGKATKAN kecerdasan dan kedisiplinan terhadap para pelajar, sekolah MI Hubbul Wathan Rimba Melintang, selalu menerapkan kegiatan sebelum melaksanakan kegiatan belajar mengajar (KBM). Kepala Madrasah Ibtidaiyah (MI) Hubbul Wathan Rimba Melintang Renu Irmawaty SPdi mengatakan, sebelum melaksanakan KBM, tiap harinya menerapkan beberapa kegiatan untuk meningkatkan kecerdasan dan kedisiplinan terhadap para pelajar. “Dari masuk sekolah pukul 07.30 WIB hingga 07.45 WIB, kegiatan yang kita laksanakan, untuk Senin paginya melaksanakan upacara (apel) bendera. Selasa menyanyikan lagu nasional, bersih-bersih lingkungan sekolah. Kamis menghafal hadis. Jumat menghafal ayat pendek dan Aabtu melaksanakan senam,” ujar Renu. Dijelaskan Renu, jika adanya pela-

jar yang terlambat atau bandel untuk tidak mau melaksanakan kegiatan tersebut, maka diberikan hukuman atau sanksi seperti membuang atau membersihkan sampah serta kita berikan nasehat. Tujuan itu semua, supaya anak-anak kita dari usia dini akan terlatih dan mempunyai ilmu yang lebih mendalam bagi mereka dan nantinya sangat bermanfaat jika mereka melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi. “Untuk jumlah para pelajar MI Hubbul Wathan ini sebanyak 269 pelajar. Alhamdulillah semua pelajar kita sangat antusias dan penuh semangat dalam melaksanakan kegiatan yang kita terapkan. Kita berharap dengan terlatihnuya para pelajar dari usia dini, kelak mereka menjadi anak yang berbakti dan patuh pada orang tuanya. Dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa ini,” harap Renu. pr21

SEMESTER pertama telas selesai. Nah, mari kita mulai belajar untuk meraih nilai bagus di semester genap nantinya. Tapi, bagaimana cara jitu supaya mendapat nilai bagus? Eits, E-How, punya daftarnya: 1. Jangan kebanyakan ngenet dan nonton TV Batasi waktu yang digunakan untuk berselancar di internet dan menonton televisi. Aktivitas ini akan membuat kita enggak fokus dan menyita waktu belajar. 2. Mencatat dengan baik di kelas, bahkan jika enggak disuruh. Ketika guru mengulangi materi pelajaran tertentu, catat baik-baik. Biasanya, guru memang mengulangi informasi yang ingin diingat para muridnya. 3. Baca ulang catatan sepulang sekolah Pulang sekolah jangan langsung main, ya. Setelah istirahat, sempatkan lagi untuk membaca ulang catatan pelajaran hari ini. Dengan begitu, ingatan kita akan materi pelajaran di kelas akan tetap baru. Kita juga akan lebih mudah menghadapi tes. 4. Bertanya Jangan malu bertanya ketika enggak mengerti materi yang diajarkan guru. Percaya deh, guru ingin supaya kita paham semua materi yang mereka sampaikan. Jika enggak mau bertanya di kelas, maka temui guru di luar kelas untuk meminta penjelasan lebih tentang poin yang enggak kita pahami. 5. Belajar lebih awal di sore hari Ketika belajar di malam hari, kondisi tubuh dan otak kita mungkin sudah terlalu lelah. Akibatnya, kita jadi susah berkonsentrasi dan rasanya enggak ada satu kata pun yang nyangkut di otak. Coba deh belajar lebih awal di sore hari setelah beristirahat sepulang sekolah. 6. Minta rekomendasi guru Jangan segan meminta rekomendasi dari guru tentang apa saja yang bisa dilakukan untuk meningkatkan nilai. Siapa tahu, guru itu berbaik hati ngasih tugas tambahan supaya nilai kita bisa lebih baik. 7. Kelompok belajar Jika ada kelompok belajar atau les tambahan di sekolah, gabung aja. Belajar bareng dengan orang lain menjadi salah satu cara efektif untuk memahami pelajaran, dan akhirnya meningkatkan nilai. okz

C M Y K


Sportainment

Posmetro

KAMIS 9 JANUARI 2014

Soccer & Seleb

11

Postiga Buyarkan Kemenangan Atletico VALENCIA - Ambisi Atletico Madrid memetik kemenangan di kandang Valencia gagal terwujud. Atletico harus puas ditahan imbang Valencia dengan skor 1-1 (0-0) pada leg pertama babak 16 besar Copa Del Rey di Stadion Mestalla, Rabu (8/1) dini hari WIB. Atletico unggul terlebih dahulu setelah Raul Garcia mencetak gol pada menit ke-71. Los Rojiblancos, julukan Atletico sudah di ambang pesta ketika waktu normal habis. Namun, kemenangan yang sudah di depan mata buyar saat babak tambahan waktu memasuki menit kedua. Striker asal Portugal, Helder Postiga sukses mencetak gol penyeimbang memanfaatkan umpan Sofiane Feghouli. Tak lama kemudian, wasit meniup peluit panjang. Hasil imbang terlihat sangat

adil jika menilik performa kedua tim.Atletico dan Valencia sama-sama memiliki banyak peluang mencetak gol. Valencia bahkan memiliki lima kesempatan pada babak pertama. Pada menit ketiga, Postiga bisa memanfaatkan umpan Cartabia. Sayangnya, usaha Postiga bisa dipatahkan ben Atletico, Mirinda. Atletico juga sempat mengancam melalui tendangan Raul Garcia pada menit ke-34. Namun, tendangan Garcia bisa ditepis kiper Valencia, Vicente Guaita. Kedua tim akan melakoni second leg di Vicente Calderon tengah pekan mendatang. Namun, Atletico berada di atas angin karena berhasil mencetak gol tandang. Atletico hanya membutuhkan hasil imbang tanpa gol untuk lolos ke babak perempat final. jos/jpnn

Penyerang Valencia, HELDER POSTIGA (kanan) berebut bola dengan bek Atletico Madrid, Miranda pada leg pertama babak 16 besar Copa del Rey, Rabu (8/1/).

Diperebutkan Arsenal dan MU LONDON - Badai cedera yang melanda tim-tim besar Liga Premier Inggris membuat perburuan pemain di bursa transfer Januari semaikn ramai. Terlebih bagi Arsenal dan Machester United (MU) yang harus mempersiapkan diri untuk mengamankan posisi masing-masing baik di liga domestik maupun Liga Champions Eropa. Tribal Football melansir kedua klub tersebut kini mengarahkan target pada juru serang Atletico Madrid, Diego Costa. Arsenal yang lebih dulu menyatakan minat dikabarkan siap menggelontorkan 32 juta pound sterling DIEGO COSTA (sekitar Rp 340 miliar) untuk membawa Costa ke Emirate Stadium. Namun kini MU yang tengah ‘’kelimpungan” mencari striker tajam dikabarkan siap merogoh kocek lebih besar lagi untuk mendapatkan jasa pemain berdarah Brazil tersebut. Arsenal memang tengah memburu pemain untuk mengisi lini depan yang ditinggalkan para pemain yang masuk meja perawatan. Terakhir winger lincah Theo Walcott yang harus menepi selama enam bulan untuk menjalani penyembuhan cedera lutut. Demikian halnya MU, halaman DailyMail menyebut pelatih David Moyes dikabarkan dibekali dana segar senilai 220 juta pound atau setara Rp. 4,4 triliun untuk memperbaiki skuad MU yang tengah mengalami penurunan kinerja. Maka tak heran jika juara bertahan Liga Premier ini belum pernah menang dalam tiga laga terakhir. Mereka dipermalukan Tottenham Hotspur di Liga Inggris dan diusir Swansea City dari perhelatan FA Cup. Kalah dari Sunderland 1-2 di semifinal pertama Piala Liga Inggris. Lebih sial lagi kedua kekalahan tersebut diderita dihadapan publik sendiri di Old Trafford. Karena itulah Moyes dikabarkan telah mengirim pencari bakat MU, Robbie Cook ke Spanyol. Bukan hanya Costa, Cook juga diinstruksikan untuk melihat gelandang Atletico, Jorge Resurrección Merodio atau yang lebih dikenal dengan nama Koke. Selain itu nama gelandang Valencia, Banega juga masuk dalam daftar buruan MU musim ini. jpnn

Surat Terbuka kepada Fans Dortmund DORTMUND - Robert Lewandowski yang telah menandatangani kontrak lima tahun bersama Bayern Munchen menulis surat kepada fans yang mengatakan dirinya bersumpah memberikan sisa waktunya untuk Borussia Dortmund. Sebelumnya kubu Bayern sudah berusaha mendatangkan Lewandowski sejak final Liga Champions musim lalu, namun Dortmund menolaknya. Ironisnya penyerang Timnas Polandia itu justru meninggalkan Dortmund tanpa biaya transfer karena kontraknya berakhir pada 30 Juni 2014. Ia akan bergabung dengan mantan rekan setimnya, Mario Gotze, di Allianz Arena. Lewandowski diprediksi akan mengalami nasib yang sama seperti Gotze yang pernah menjadi pemain paling disayang fans Dortmund, namun kini menjadi paling dibenci karena kepindahannya ke klub rival. Lewandowski mencetak 16 gol musim ini untuk Dortmund dan ia menyatakan masih ada tujuan yang bisa dicapai sebelum kepergiannya ke Bayern. “Untuk penggemar BVB (Borussia Dortmund), saya ingin utarakan beberapa patah kata untuk kalian,” kata Lewandowski di situs resmi klub dilansir dari laman Daily Mirror. “Dengan setengah tahun tersisa, masih ada target yang bisa kita raih bersama-sama. Saya harap kalian mendukung saya meskipun beberapa dari kalian tidak setuju dengan keputusan saya! Saya akan berikan segalanya untuk BVB! Salam, Robert Lewandowski.” Dortmund saat ini bertengger di posisi keempat Bundesliga, tertinggal 12 poin dari Bayern Muenchen. Meskipun demikian, Dortmund masih berkiprah di 16 besar Liga Champions dan akan menghadapi Zenit St Petersburg. int

Memang Ingin Balik ke Italia LONDON - Belum dapat banyak kesempatan untuk memperlihatkan performa terbaik di Inggris, Erik Lamela dinyatakan ingin kembali ke Italia sebagai pemain pinjaman pada bulan Januari ini. Tetapi ia tidak dilepas oleh klubnya sekarang, Tottenham Hotspur. Hal itu terungkap lewat pernyataan dari Jose Lamela, ayah pemain yang diboyong Spurs dari AS Roma pada bursa transfer musim panas lalu. Dinyatakannya, Lamela memang berminat tampil lagi di Serie A asalkan dapat lampu hijau dari Spurs. “Ia ingin kembali ke Italia. Tapi Tottenham tak mau melepasnya di bulan Januari ini,” kata Jose Lamela kepada The Sun yang dikutip Football Italia. Rumor tentang kemungkinan kembalinya Lamela ke Serie A sebagai pemain pinjaman sendiri sudah membuat beberapa klub disebut-sebut berminat merekrutnya. Salah satunya adalah Lazio, klub rival berat

ERIK LAMELA

Roma. “Lazio? Aku tidak tahu apapun tentang rumor itu. Apakah ia akan pergi ke sana setelah sebelumnya membela Roma? Aku tak tahu,” jawab Jose Lamela. int

Tak Buru-buru Belanja Pemain

ROBERT LEWANDOWSKI

MANCHESTER — Ketika sejumlah tim utama Inggris tengah berburu pemain di bursa transfer Januari, lain halnya dengan Manchester City. Runnerup sementara Liga Primer Inggris ini mengaku tidak terburu-buru untuk mendatangkan pemain di jeda dtransfer bulan ini. Pelatih The Citizens—sebutan City— Manuel Pellegrini mengatakan timnya tidak sedang perlu banyak pemain mengingat sejumlah pemain inti sedang dalam kondisi siap diturunkan. Namun jikapun

ada penambahan City seperti Arsenal pemain Pellegrini dan Manchester memastikan pemain United tengah tersebut adalah memburu pemain pemain yang benarbaru bulan ini. Hal benar dibutuhkan tersebut dilakukan City musim ini. untuk menambal ‘’Tentu kami kekosongan dalam membawa pemain skuad mereka kemari ke City selepas badai karena dia adalah cedera yang pemain yang sangat menyerang bagus,” ujarnya sejumlah pemain seperti dilansir inti mereka. Arsenal MANUEL PELLEGRINI Tribal Football. kehilangan pemain “’Dalam skuad ini kami punya penting seperti Theo Walcott, (pemain) kualitas tinggi, jadi jika Oliver Giroud dan Nicklas kami ingin menambahkan kami Bendtner. Sementara MU yang harus berusaha membeli seorang semakin terpuruk kehilangan duo pemain penting,” tambahnya. penyerang Wayne Rooney dan Seperti diketahui para pesaing Robin van Persie. jpnn


12 KAMIS,

9 JANUARI 2014

Rohil

ADVETORIAL PEMKAB ROHIL

Membangun

H. ANNAS MAAMUN BUPATI ROKAN HILIR

H. SUY SUYAATNO TNO,, AMP

WAKIL BUPATI ROKAN HILIR

Posmetro Rohil

Menuju Rokan Hilir yang Maju dan Sejahtera

VISI DAN MISI KAB. ROKAN HILIR

VISI PEMBANGUNAN:

MISI:

Semangat Baru Negeri Seribu Kubah

Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Melalui Pemberdayaan Ekomoni Kerakyatan dan Pengelolaan Sumber Daya Alam. Membangun Infrastuktur untuk Meningkatkan Pelayanan Masyarakat Sektor Pertanian, Industri dan Jasa. Mewujudkan Sumber Daya Manusia yang Berkualitas dan Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat. Mewujudkan Pemerintahan yang Handal, Bersih dan Berwibawa. Mewujudkan Masyarakat yang Berbudaya Melayu Berlandaskan Iman dan Taqwa.

“Terwujudnya Rokan Hilir yang Maju dan Sejahtera”

Wabup: Pemkab Komit Berdayakan SDM & SDA Lokal BAGANSIAPIAPI — Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir berkomitmen memberdayakan potensi sumber daya alam (SDA) dan sumber daya manusia (SDM) Rokan Hilir secara komprehensif dan berkelanjutan. Pemberdayaan SDA dan SDM sebagaimana kondisi di lapangan, terutama dalam mengaitkan identitas infrastruktur lokal dengan tetap menggunakan seluruh potensi alam yang tersedia. Termasuk menyediakan bahan baku hingga setengah jadi yang dikendalikan langsung oleh masyarakat lokal Rokan Hilir. ‘’Sebagai contoh, untuk menyelesaikan konstruksi bangunan, rangka atap semua jenis bangunan harus menggunakan kayu, dan dibeli dari masyarakat lokal,’’ ujar Wakil Bupati Rokan Hilir, H Suyatno kepada Posmetro Rohil, Rabu (8/1). Menurut Wabup, diakui pada

tahun 2014 ini akan melakukan penekanan kepada sejumlah Satuan Kerja (Satker) mulai Dinas Bina Marga dan Pengairan, Cipta Karya, Kesehatan, Setdakab, Pendidikan dan seluruh satker di lingkungan Pemkab Rohil agar memperhatikan potensi SDA yang tersedia. Sebagai gambaran, katanya, sejak teknologi modernisasi di bidang konstruksi merambah masuk Rokan Hilir, iklim usaha masyarakat justru anjlok. Sebagian besar mata pencaharian masyarakat di bidang perkayuan nyaris terhenti total bila tidak ada pembangunan hunian masyarakat umum. Termasuk sektor penambangan, seluruh material bangunan mulai batu bata, pasir, kerikil, semen, adalah barang impor yang utamanya didatangkan dari Sumatera Utara. Jika pun ada yang dipasok secara lokal, seringkali persoalan mutu yang digadang-gadangkan.

‘’Padahal pasir asal Tanah Putih Tanjung Melawan nilai mutunya sama baiknya dengan pasir impor. Saking menuruti trend mode, rangka atap pun harus baja ringan. Itu mematikan sektor usaha masyarakat lokal,’’ katanya. Pihaknya melihat, teknologi bangunan dengan menggunakan bahan kayu sebagai rangka atap, khususnya di Rokan Hilir masih memiliki kekuatan yang cukup besar. Di samping distribusi anggaran melekat dan berputar langsung kepada masyarakat. Akibat seluruh fase kebutuhan material bangunan diimpor, ekonomi lokal menjadi lemah dan bahkan mati. Meski anggaran pendapatan Rohil berlimpah ruah hingga mencapai lebih kurang Rp2 trilyun setahun, tetapi yang tersisa hanya bangunan. Sebab mulai tukang bangunan dan material selama proses pembangunan adalah hasil

impor dari luar. ‘’Ini kesalahan besar. Meski bangunan jadi yang tertinggal sangat wah, tetapi masyarakat kita tetap miskin dan kategori ekonomi lemah. Ini tak ada gunanya,’’ tambahnya. Karena itu, tidak ada salahnya menegaskan kepada seluruh Satker untuk merancang desain bangunan dengan tetap mengacu kepada potensi asli daerah. Dengan metode itu, semua pihak dinilai telah berupaya menggeliatkan perekonomian lokal untuk menyejahterakan masyarakat secara total. ‘’Hasil kerja memang utama, tetapi lebih diutamakan keseimbangan ekonomi agar masyarakat lokal juga sejahtera. Konsep yang harus dianut semua pihak adalah APBD digunakan untuk kesejahteraan masyarakat yang seluasluasnya. Bukan sebaliknya, masyarakat justru gigit jari meski anggaran pendapatan dan belanja daerah tiap tahun naik,’’ kata Wabup seraya berharap.pr10

Jika Jembatan Pedamaran difungsikan, maka transportasi ke Pekaitan semakin mudah dan daerah itu pun diharapkan bakal berkembang pesat.

Sekda Yakin Pekaitan Segera akan Berkembang Pesat BAGANSIAPIAPI — Kecakat dalam berbagai segi pematan Pekaitan diprediksi akan rekonomian, kesejahteraan dan menjadi salah satu kecamatan hal itu mendorong tumbuhnya dengan tingkat perkembangan infrastruktur yang baik, invesyang bagus. Ini didukung dengan tasi, penyerapan tenaga kerja selesainya Jembatan Pedadan lain sebagainya,’’ kata maran I yang menghubungkan Wan Amir. antara Bagansiapiapi dengan Wan Amir melihat sejauh Kepenghuluan Pedamaran, Suini Kepenghuluan Suak Air ak Air Hitam, Kecamatan PeHitam memang cukup sulit kaitan. dijangkau, karena untuk ke Demikian dikatakan Sekresana harus melalui Sungai taris Daerah Kabupaten (SekRokan yang cukup sehingga Wan Amir Firdaus dakab) Rokan Hilir Drs Wan akses ke daerah itu sangat suAmir Firdaus kepada Posmetro sah. Selain itu memang bisa Rohil. Sebentar lagi juga akan selesai Jembatan juga lewat jalan darat tapi harus memutar ke Pedamaran II, yang menghubungkan antara Bangko Pusako dengan jarak yang relatif sangat Kecamatan Pekaitan dengan Kecamatan Kubu. jauh. Dengan selesainya kedua jembatan Namun apabila Jembatan Pedamaran tersebut, maka Sekda sangat yakin akan terjadi selesai, akses transportasi jadi lebih singkat. lonjakan tingkat perekonomian bagi dua daerah ‘’Begitu juga bila jalan lintas pesisir rampung, kecamatan ini nantinya. orang sudah bisa berlari dari sana ke kantor ‘’Nah, Kecamatan Pekaitan bakal mening- bupati,” kata Sekdakab.

Dengan pencapaian pembangunan yang terus dilakukan itu, menurut Sekdakab, saat ini hanya tinggal satu kepenghuluan saja yang kesulitan dengan akses jalur penghubung yaitu Kepenghuluan Air Hitam di Kecamatan Pujud. Beberapa daerah yang kategori perbatasan juga telah mendapatkan perbaikan dan perkembangan menonjol pada bidang infrastruktur terutama jalan dan bangunan seperti di Kepenghuluan Rantau Bais, Memugo dan Simpang Bukit Timah. ‘’Kita terus tingkatkan pembangunannya,’’ kata Wan Amir mengakhiri.pr19

WABUP ROHIL H SUYATNO AMP

Siap Dibangun, 2 RLH Segera Diserahkan Di Kepenghuluan Perkebunan Siarangarang

HERRY KURNIAWAN

Inilah RLH yang sudah selesai dibangun di Kepenghuluan Perkebunan Siarangarang.

PUJUD — Dua unit Rumah Layak Huni (RLH) di Kepenghuluan Perkebunan Siarangarang, Kecamatan Pujud telah selesai dikerjakan dan saat ini tinggal menunggu serah terima dari pihak pemerintahan desa kepada warga yang berhak menerimanya. Pembangunan 2 unit RLH tersebut didanai oleh APBD Rokan Hilir tahun anggaran (TA) 2013, menelan biaya untuk satu unit Rp73.927.500. Waktu pembangunan selama 90 hari kalender. ‘’Ya pembangunannya sendiri telah selasai. Sekarang pihak pemerintahan desa sedang me-

nunggu waktu yang tepat untuk serah terima dengan warga yang mendapatkan rumah bantuan ini,’’ ujar Datuk Penghulu Perkebunan Siarangarang Rusman melalui Kaur Umum Ari Wansyah kepada Posmetro Rohil. Bantuan RLH dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil ini sangat banyak membantu warga yang kurang mampu untuk mewujudkan impian mereka memiliki rumah yang nyaman dan layak huni. Melalui Badan Pemberdayaan Masyarakat (Bapemas) program pembangunan perumahan yang

dikerjakan langsung oleh Kelompok Masyarakat (Pokmas), sampai saat ini telah banyak dirasakan oleh masyarakat bentuk nyata dari program tersebut. Visi dan misi Kabupaten yang di nakhodai oleh H Annas Maaun ini, meratakan kemajuan masyarakat melalui pembangunan telah berhasil. ‘’Kita sangat bersyukur meskipun desa kita ini masih baru mekar dari desa induk dulunya, tapi perhatian pemerintah untuk membangun kampung kami ini tetap sama dengan desa-desa yang lebih senior,’’ ujar Ari Wansyah.mg1


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.