Haluanriau 2013 09 25

Page 1

Harian Umum MEDIA GROUP TERBIT SEJAK 1948

CALL CENTER ISSN

0813 6557 4027

RABU, 25 SEPTEMBER 2013 20 Zulqaidah 1434 H TERBIT 28 HALAMAN-NO 25/9 TAHUN KE 13

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Website: www.haluanriaupress.com

HARGA ECERAN Rp3.000,- / HARGA LANGGANAN Rp70.000,- / UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

q DARI SIDANG GUGATAN JEMBATAN SIAK III

Dikhawatirkan Bakal Ambruk PEKANBARU (HR)-Kondisi Jembatan Siak III yang menghubungkan kawasan Rumbai menuju Pekanbaru, saat ini sudah sangat kritis dan harus segera diperbaiki. Jika tidak, dikhawatirkan jembatan bakal ambruk seperti yang terjadi pada Jembatan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, beberapa waktu lalu. Hal ini ditegaskan Profesor Sugeng Wiyono, Ketua Himpunan Ahli Konstruksi Pro-

vinsi Riau, saat memberikan kesaksian di hadapan majelis hakim yang mengadili perkara gugatan Jembatan Siak III, Selasa (24/9).

HENDRA S & SYAFRIZAL Liputan Pekanbaru Prof Sugeng dihadirkan di persidangan sebagai saksi ahli oleh Dewan Pimpinan Nasional Asosiasi Kontraktor Konstruksi Indonesia (penggugat) melalui kuasa hukumnya Iwat Endri SH. Di hadapan majelis hakim yang diketuai Yogi Pardede, SH, Prof Sugeng Wiyono yang juga Pembantu Rektor Universitas Islam Riau ini menerangkan, dirinya sudah melakukan pengkajian seca-

ra komprehensif terhadap Jembatan Siak III tersebut. Sugeng juga merupakan salah satu nara sumber untuk perbaikan Jembatan Siak III yang ditunjuk Dinas PU Riau bersama beberapa orang ahli lainnya dari UGM, IPB dan Kementerian Pekerjaan Umum. "Secara kasat mata dapat dilihat terjadi lendutan pada Jembatan Siak III tersebut. Dari hasil pengukuran yang dilakukan menggunakan alat teodolite, ...Dikhawatirkan Hal 7

SEJUMLAH kendaraan melintasi Jembatan Siak III yang tampak bergelombang, Selasa (24/9). Kondisi jembatan ini dinilai sudah kritis sehingga perlu perbaikan segera. HALUAN RIAU/AZWAR

l DINILAI AKIBAT TRUK BATU BARA

SUBUH 04:47

ZUHUR 12:09

ASHAR 15:10

MAGHRIB 18:13

ISYA 19:19

Bangkinang +2m, Tandun +4m, Pasirpengaraian +4m, Bagansiapsiapi +4m, Langgam -1m, Bengkalis -3m, Pelalawan -3m, Selatpanjang -5m, Rengat -4m, Tembilahan -8m.

Puluhan Kilometer Jalan di Inhu-Inhil Hancur Total RENGAT (HR)-Paling sedikit, sepanjang 30 kilometer ruas Jalan Raya Sungai Akar Kecamatan Batang Gansal, Indragiri Hulu hingga Bagan Jaya, Indragiri Hilir, saat ini kondisinya hancur total. Kondisi ini dituding akibat aktivitas truk batu bara, yang

setiap hari melintasi ruas jalan itu. Setiap hari, ruas jalan itu dilintasi puluhan hingga ratusan truk pengangkut batu bara milik PT Riau Baraharum (RBH) yang bertonase tinggi. Selain itu, curah hujan yang tinggi sejak beberapa wak-

l JCH KAMPAR DIGABUNG KE KLOTER 18

...Puluhan Hal 7

Waspada Serangan Balik

Jamaah Riau Mulai Bertolak ke Makkah PEKANBARU (HR)-Setelah melakukan salat Arbain di Kota Madinah, sebagian jamaah calon haji asal Riau sudah diberangkatkan menuju Kota Makkah. Mereka yang diberangkatkan ke kota kelahiran Nabi Muhammad SAW tersebut adalah jamaah dari Dumai, Pekanbaru dan Bengkalis. "Mereka yang diberangkatkan ke Makkah itu adalah JCH yang tergabung dalam Kloter 4, 5 dan 6," terang Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Riau, Drs HM Aziz, Selasa (24/9). Diterangkannya, sejak diberangkatkan dari Embarkasi Batam ke Kota Madinah, 12-23 September lalu, JCH asal Riau yang sudah berada di Tanah Suci berjumlah 4.015 orang. "Namun masih ada dua orang lagi yang belum diberangkatkan. Keduanya adalah JCH asal Kampar. Keberangkatan keduanya ditunda, karena sakit. Tapi bila tidak ada aral melintang, Insya Allah keduanya segera diberangkatkan. ...Jamaah Hal 7

tu belakangan ini juga dinilai berperan mempercepat proses kerusakan jalan tersebut. “Jalan ini merupakan sarana penghubung antara Inhu dengan Inhil. Tahun 2007 lalu, jalan ini telah diaspal sepanjang

Ruhut Ditolak Jadi Ketua Komisi III

Ruhut Sitompul JAKARTA (HR)-Pelantikan Ruhut Sitompul sebagai Ketua Komisi III DPR yang sekiranya digelar Selasa (24/9), akhirnya batal dilaksanakan. Pasalnya, rapat pleno komisi tak menemukan titik temu. Mayoritas fraksi menolak Ruhut menjadi pimpinan Komisi III DPR. Terkait hal itu, Wakil Ke-

tua DPR Priyo Budi Santoso mengatakan, pihaknya memberikan waktu satu pekan kepada Fraksi Demokrat untuk mengirimkan nama baru sebagai pengganti Ruhut. Namun, Priyo tidak mempermasalahkan jika nantinya Fraksi Demokrat mengirimkan nama Ruhut kembali. "Dari hasil rapat ini, tidak ada titik temu, karena itu kita memberi kesempatan dan kewenanganan untuk meningkatkan komunikasi dengan Fraksi Demokrat dengan pimpinan DPR kurang lebih seminggu, ...Ruhut Hal 7

l TERSANGKA BERASAL DARI RIAU

PALEMBANG (HR)-Pelatih timnas U-23 Rahmad Darmawan menyaksikan langsung pertandingan Palestina vs Maroko sekaligus mengintip kekuatan calon lawannya itu. Ia mewaspadai serangan balik mereka. Indonesia akan berhadapan dengan Palestina pada Rabu (25/9) ini, dalam lanjutan cabang sepakbola di Islamic Solidarity Games (ISG) di Stadion Jakabaring. ...Waspada Hal 7 Andik Vermansyah

Tiga Perampok Antarprovinsi Dibekuk LIMAPULUH KOTA (HR)Jajaran Satlantas dan Reserse Kriminal Polres Limapuluh Kota, Polda Sumbar, membekuk tiga komplotan rampok lintas provinsi yang akan melakukan aksinya di Kota Padang dan Bukitinggi. Komplotan rampok asal Riau itu dibekuk ketika berusaha kabur dengan mobil sewaan. Sesaat sebelumnya, para pelaku menabrak pejalan kaki di ruas Jalan Nasional Sumbar-Riau, persis-

nya di Nagari H u l u Aia, Kecamatan Harau, Senin (23/9) dinihari. Aksi tersangka Mashur Rahmat alias Amat alias Yugen (28), Gunawan (30) dan Adan (16) ternyata diketahui petugas yang berada di lokasi. Ketika itu, ketiga tersangka yang mengendarai ...Tiga Hal 7 Tiga

l LEBIH DEKAT DENGAN HAKIM AGUNG ZAHRUL RABAIN

Catatan Emas Anak Petani Karet Kuansing NAMA Dr H Zahrul Rabain, SH, MH, saat ini menjadi perhatian publik setelah terpilih sebagai Hakim Agung RI. Sebuah prestasi yang pantas dicatat dengan tinta emas, dari seorang anak petani karet di Kabupaten Kuantan Singingi, Riau. q REDAKTUR: SISWANDI

ROBI SUSANTO Liputan Kuansing Zahrul Rabain lahir 24 April 1953 silam di Desa Sungai Pinang, Kecamatan Hulu Kuantan. Dulunya, kawasan itu masih berada di Kecamatan Kuantan Mudik. Nama pria yang merupakan anak dari pasangan suami istri petani karet di Sungai

Pinang ini sontak menjadi perhatian nasional setelah meraih suara terbanyak dalam voting pemilihan Hakim Agung RI. Tidak saja di level nasional, prestasi Zahrul saat ini juga menjadi buah bibir di daerah asalnya, Kuantan Singingi. Ketika dikonfirmasi Selasa sore kemarin, suami Hj Arminiwati asal Desa Seberang Pantai Kecamatan

Kuantan Mudik ini mengaku optimis saat mengikuti seleksi tersebut. Menurut pria yang kini masih menjabat Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Provinsi Gorontalo tersebut, rasa optimis itu muncul karena ia telah mempersiapkan diri secara maksimal. Tidak itu saja, pengalamannya meniti karir sebagai hakim selama lebih kurang

30 tahun ditambah sekian banyak jenjang pendidikan, juga membuat ia optimis bisa menyampaikan visi dan misi yang akan dilaksanakannya, bila terpilih sebagai Hakim Agung RI. Untuk diketahui Zahrul Rabain merupakan putra Riau kedua yang menjadi Hakim Agung. ...Catatan Hal 7 q LAYOUT: MUHARMI


2

BISNIS & KEUANGAN

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

SEGERA DITERAPKAN PAKAI KARTU

Beli BBM Dilarang Pakai Uang Tunai LINTAS Utang Luar Negeri Perusahaan Swasta RI Capai Rp 1.553 Triliun JAKARTA (HR)-Secara total, utang luar negeri Indonesia per Juli 2013 mencapai US$ 259,54 miliar atau sekitar Rp3.010,6 triliun. Ini total utang luar negeri pemerintah, Bank Indonesia, dan swasta. Terbesar adalah utang luar negeri swasta. Direktur Eksekutif Departemen Statistik Bank Indonesia Hendy Sulistiowati mengatakan, jumlah utang luar negeri perusahaan swasta mencapai US$ 133,938 miliar atau sekitar Rp 1.553,68 triliun. Sementara sisanya sebesar US$ 125,6 miliar atau adalah utang pemerintah dan Bank Indonesia (BI). Dalam rinciannya, Hendy mengatakan, utang luar negeri swasta dalam jangka panjang mencapai US$ 95,419 miliar dan jangka pendek US$ 38,519 miliar. Sedangkan utang pemerintah jangka panjang US$ 118,304 miliar dan utang jangka pendek US$ 7,2 miliar. "Utang itu banyak yang jangka panjang, baik pemerintah maupun swasta yaitu totalnya 82,3%," sebut Hendy di Gedung BI, Jakarta, Selasa (24/9/). Hendy menjelaskan, utang jangka pendek merupakan utang dengan jangka waktu di bawah 1 tahun. Kemudian jangka panjang adalah yang di atas 1 tahun. Dilihat secara rata-rata, jangka waktu utang luar negeri swasta adalah 3 tahun. "Secara rata-rata utang itu selama 3 tahun. Itu artinya masih aman," ucapnya.(dtf/ivi) n PROFIL

Inflasi September Diprediksi di Bawah 1 Persen JAKARTA (HR)-Menteri Keuangan Chatib Basri memprediksi tingkat inflasi pada September ini lebih rendah dibandingkan inflasi Juli dan Agustus lalu. "Perkiraan saya di bawah 1 persen, bahkan bisa di bawah 0,5 persen," ujarnya usai menghadiri rapat koordinasi di Bank Indonesia, Selasa (24/9). Dengan menurunnya tingkat inflasi, Chatib memprediksi tingkat konsumsi masyarakat akan kembali naik. Meningkatnya daya beli masChatib Basri yarakat tersebut diharapkan bisa menggenjot pertumbuhan ekonomi hingga akhir tahun. "Itu berarti arahnya sudah membalik kembali ke normal," dia menambahkan. Dia juga yakin tingkat inflasi hingga akhir 2013 ini akan terus menurun. "Tidak mungkin naik lagi, karena faktor-faktor penyebab naiknya inflasi sudah habis." Dalam dua bulan terakhir, yakni Juli dan Agustus, tingkat inflasi Indonesia mengalami peningkatan. Pada Juli, Badan Pusat Statistik melaporkan tingkat inflasi mencapai 3,29 persen yang diakibatkan oleh kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi. Sebulan kemudian, tingkat inflasi menyentuh angka 1,12 persen yang dipicu oleh faktor tersendatnya pasokan sejumlah bahan pangan. Prediksi penurunan tingkat inflasi pada September ini, menurut Chatib, dikarenakan pemerintah telah mengantisipasi faktor penyebab terhambatnya pasokan bahan pangan. "Sistem impornya sudah diubah, dari importir terbatas menjadi importir umum. Dengan begitu, pasokan makanan akan lebih lancar dan tekanan pada inflasi akan berkurang." (tpi/ivi)

PENGUMUMAN Berdasarkan Akte Nomor : 4, tanggal 5 September 2013, yang dibuat di hadapan RISNALDI, Sarjana Hukum, Notaris di Pekanbaru, telah didirikan Perseroan Terbatas “PT. LIBASENA”, berkedudukan dan berkantor pusat di Pekanbaru, yang merupakan peningkatan dari Perseroan Komanditer “CV. LISABENA”, berkedudukan dan berkantor pusat di Pekanbaru. Keberatan/sanggahan pemasukan tersebut dapat diajukan kepada Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, melalui Direktur Jenderal Hukum dan Perundangan-undangan, Cq. Direktur Perdata Direktorat Jl. HR. Rasuna Said Kav. 6-7 Jakarta Selatan, dalam waktu 2 (dua) bulan terhitung dari tanggal pengumuman ini. Direksi PT. LISABENA

q REDAKTUR: EDHAR DARLIS

JAKARTA (HR)-Wacana pemerintah untuk memberlakukan pembelian BBM dengan kartu akan segera diberlakukan. Bila aturan ini berlaku, maka tak boleh lagi membeli BBM dengan uang tunai. Plt Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Bambang Brodjonegoro mengatakan, aturan pembelian BBM dengan cara non tunai ini jadi prioritas pemerintah. Bahkan aturan

ini bisa dijalankan lebih dulu dari kebijakan pengendalian konsumsi BBM subsidi dengan pemasangan alat bernama RFID (Radio Frequency Identification), di seluruh SPBU dan kendaraan.

"Kementerian ESDM sudah informasi kita soal pengendalian ini, RFID mungkin jalan tapi nggak secepat yang seharusnya, tapi lebih ke cashless transaction. Jadi kalau kalian beli bensin nggak pakai tunai lagi, pakai kartu," ucap Bambang saat ditemui di Kantor Pusat Bank Indonesia Jakarta, Selasa (24/9). Sistem pembelian BBM secara non tunai dilakukan melalui kartu e-money atau voucher. "Itu yang didahu-

lukan karena lebih murah dan nggak butuh teknologi yang macam-macam, tapi langsung karena ini kan bank," jelasnya. Meskipun program pembelian BBM dengan fasilitas non tunai diterapkan, program RFID yang dijalankan Pertamina dan PT Inti juga akan dilakukan. Namun proses ini diakuinya membutuhkan waktu relatif lebih panjang daripada sistem pembayaran non tunai. "Itu karena perlu alat jadi butuh waktu lama, kare-

na bukan hanya mobil tapi pom bensinnya juga. Butuh waktu lama, mobil satu-satu dipasangin. Ya tapi kita appreciate ada ide cashless transaction," sebut Bambang. Bambang menilai solusi jangka panjang yang paling efektif mengerem konsumsi BBM subsidi tetap menggunakan alat RFID. "Kalau kita mau melakukan pembatasan BBM subsidi ya paling efektif pakai RFID," tegasnya.(dtf/ivi)

1.865 Ton Daging Impor Australia Siap Banjiri Jakarta JAKARTA (HR)-Perum Bulog akan kembali mendatangkan daging sapi beku impor sebanyak 1.865 ton dari Australia. Kuota impor daging sapi beku ini adalah sisa dari izin impor Bulog tahun ini sebanyak 3.000 ton. Sedangkan 1.135 ton daging sapi impor sudah laku dijual. Direktur Utama Perum Bulog Sutarto Alimoeso mengatakan, daging impor diperkirakan mulai masuk ke Jakarta bulan depan, dan akan datang secara bertahap hingga akhir tahun ini. "Sisanya yang 1.800 ton itu mulai datang ke Jakarta bulan Oktober ini. Datang melalui kapal laut dan bertahap hingga akhir tahun 2013," kata Sutarto kepada

detikFinance, Selasa (24/9). Sutarto mengatakan, Bulog tetap berkomitmen menjual daging tersebut di bawah harga pasar. Sampai saat ini, Bulog masih menghitung besaran harga yang akan ditetapkan, karena adanya pelemahan nilai tukar rupiah terhadao dolar AS. "Jadi begini, harga di sana mungkin lebih murah, tetapi rupiah yang kita keluarkan ini kan jauh lebih banyak. Sampai saat ini kita masih menghitung berapa harganya. Tetapi masih jauh lebih murah bila dibandingkan denga harga daging di pasar saat ini," imbuhnya. Pada periode Juli hingga Agustus 2013, Bulog menjual daging sapi beku Rp 64.000 hingga Rp 74.000/kg

Ekonomi Cina dan Eropa Tahan Penurunan Harga Minyak SINGAPURA (HR) - Harga minyak jatuh di pasar Asia pada perdagangan, Selasa (24/9), lantaran investor tak terlalu mengkhawatirkan suplai minyak dari Timur Tengah. Namun, optimisme terhadap perekonomian China dan Eropa menahan penurunan harga komoditas tersebut. Kontrak dari pasar New York atas minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November turun 19 sen menjadi 103,40 dollar AS per barel, sedangkan Brent North Sea untuk pengiriman bulan yang sama turun 13 sen menjadi 108,03 dollar AS. Di sisi lain, WTI turun 1,16 dollar AS per barel pada perdagangan di pasar New York Senin kemarin, sedangkan Brent turun 1,06 dollar AS per barel di perdagangan London. “Harga minyak turun tipis karena tingginya produksi dari Iraq dan naiknya hubungan bilateral antara AS dan Irak, sehingga menghilangkan kekhawatiran terhadap

suplai minyak," ujar Teoh Say Hwa, head of investment Phillip Futures, Singapura, Selasa (24/9). Irak merupakan produsen minyak kedua terbesar di antara negaranegara OPEC. pemerintah negara tersebut sebelumnya menyatakan bahwa mereka telah memperbaiki produksi dan mengembalikannya ke level normal setelah memperbaiki kebocoran pipa. Sementara itu, Uni Eropa pada Senin pekan ini mengumumkan bahwa Menteri Luar Negeri Irak akan bertemu untuk membicarakan masalah nuklir. Hingga saat ini, Iran masih diberi sanksi oleh negara-negara Barat terkait dengan program nuklir yang dijalankannya. Namun demikian, hingga saat ini Iran menyatakan program tersebut adalah untuk perdamaian. Teoh menambahkan, turunnya harga minyak tidak teralu besar, karena tertahan oleh menggeliatnya perekonomian Cina dan Eropa.(kcm/ivi)

INT

PEDAGANG daging di salah satu pasar Jakarta terlihat sibuk, Selasa (24/9). (keluar gudang), sesuai jenis daging. Saat itu, Sutarto mengakui, biaya yang dikeluarkan Bulog cukup besar

apalagi diangkut melalui pesawat terbang dari Australia. "Kalau sekarang lebih murah karena pakai kapal

laut. Nanti ya kita lagi menghitung lagi karena ada masalah rupiah," cetus Sutarto.(dtc/ivi)

Anomali, Produksi Gula Diprediksi Turun 20 Persen SURABAYA (HR)-Direktur Pusat Penelitian Perkebunan Gula Indonesia, Aris Togarisman, memprediksi anomali cuaca menjadi momok bagi industri gula nasional tahun 2013. Ia melihat, terjadinya hujan berkepanjangan saat sebagian besar pabrik gula mulai masuk awal musim giling mundur ke bulan Juni hingga pertengahan Agustus dari biasanya Mei-Juni. "Hal serupa terjadi tahun 2010, biasanya berlanjut pada tahun berikutnya. Tebu yang gagal ditebang tepat waktu dan sulit dirawat akan menurunkan hasil gula tahun depan," kata Aris di Surabaya, Selasa (24/9). Ia menuturkan produksi gula nasional pada 2011 sebanyak 2,26 juta ton, lebih rendah ketimbang tahun 2010 sebanyak 2,28 juta ton. Belakangan, siklus anomali iklim semakin pendek dan tidak bisa diramalkan secara tepat. Tahun ini tingkat produksi diperkirakan seperti 2011 lalu. Pada Februari 2013, kata Aris, BMKG memprediksi kemarau berjalan normal. Namun memasuki Mei, BMKG merevisi kembali predik-

INT

Para petani tebu di salah satu kebun di Surabaya. sinya bahwa hujan terus berlangsung hingga Agustus. Padahal, petani tebu berharap musim kemarau lebih panjang agar giling tebu berjalan normal. "Tebu yang digiling masih terimbas hujan abnormal sebelumnya," ucapnya. Aris mencatat hujan berkepanjangan akan menambah biaya tebang dan angkut tebu. Minimal dibutuhkan tambahan Rp 2 ribu per kuintal untuk menebang dan mengangkut tebu ke pabrik gula (PG). Pada sisi lain, gula yang dihasilkan berkurang karena tebu yang digiling di bawah kapasitas normal. Hujan juga menurunkan kadar gula dalam tebu atau

rendemen. Data menunjukkan, hingga pekan kedua September 2013, rata-rata rendeman lebih rendah 0,51 poin dibanding periode yang sama tahun 2012. "Bila tahun 2012 rendemen ratarata 7,5 persen, kini hanya 6,5 persen." Dengan ragam tantangan itu, Aris yakin produksi gula nasional turun 10-20 persen ketimbang tahun 2012. Produksi maksimum tahun ini sebanyak 2,3 juta ton atau baru mencukupi 40 persen kebutuhan gula nasional. Harga gula juga cenderung turun, dari Rp 11 ribu menjadi Rp 9 ribu per kilogram. Industri gula lokal semakin suram setelah gula rafinasi bocor ke konsumsi rumah tangga. Produktivitas tebu juga melorot, dari 5,27 ton per hektar pada 2011 menjadi 5,17 ton per hektar tahun 2012. Naik turunnya produktivitas mengikuti harga gula. Kondisi ini bisa memicu minat petani menanam tebu merosot. Ia mengusulkan agar sisa waktu 2013 dimanfaatkan untuk perbaikan manajemen tebang, muat, dan angkut tebu. Ia mengingatkan, gula dibentuk di kebun. Kontribusi kualitas tanam terhadap rendemen sekitar 85 persen dan pabrik hanya 15 persen. "Menyiapkan bahan baku dalam kualitas baik atau MBS adalah tahapan penting. PG juga wajib mengolah tebu secara efektif dan efisien," ia menyarankan.(tpi/ivi) q LAYOUT: SITI NURAINI L.


EKONOMI BISNIS

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

3

DI AJANG IIMS

Pajero Sport Masih Primadona JAKARTA (HR)– Di IIMS 2013, Krama Yudha Tiga Berlian Motors tak banyak menelurkan jagoan baru. Praktis hanya ada Outlander PHEV untuk pendongkrak citra merek dan Outlander Sport Limited sebagai pancingan. Namun, Pajero Sport masih primadona dengan 187 unit atau 45 persen Dari data yang diterima KompasOtomotif, kendaraan penumpang KTB sudah terjual 423 unit yang terbagi dalam tiga model. Pajero

Sport masih primadona dengan 187 unit (45 persen), diikuti Outlander Sport 117 unit (27 persen), dan Mirage 119 unit (28 persen). Out-

lander Sport Limited yang baru dikenalkan menyumbang 13 unit. Jika dirata-rata, raihan penjualan itu sama dengan tahun lalu, sekitar 100 unit setiap harinya. Seperti biasa, IIMS dijadikan KTB sebagai ajang pendongkrak citra. Target penjualan nomor sekian. ”Tapi yang menarik adalah Mirage dengan penjualan naik ketimbang tahun lalu. Ini menandakan bahwa Mirage semakin diakui

sebagai mobil berfitur lengkap di kelasnya sekaligus irit bahan bakar,” ujar Intan Vidiasari, Head of MMC & MFTBC PR Dept, Selasa (24/9). Penjualan bagus juga terjadi pada kendaraan komersial. Sudah 105 unit Fuso yang terjual. Dominasi masih dipegang Colt Diesel sebagai volume maker, sekaligus mengukuhkan posisi sebagai pemain kuat kendaraan komersial di Indonesia. (kpc/hai)

Karimun Wagon R Siap Bersaing dengan Ayla JAKARTA (HR)- PT Suzuki Indomobil Sales siap meluncurkan Karimun Wagon R, November 2013. Produk LCGC andalan Suzuki ini diposisikan untuk bersaing langsung dengan Daihatsu Ayla. "Harganya akan bersaing dengan produk LCGC termurah (Ayla)," tekan Davy Tuilan, Direktur Pemasaran SIS, di Ke mayoran, Jakarta Pusat, Selasa (24/9) kemarin. Di IIMS, Suzuki sudah memajang berbagai tipe Karimun Wagon R untuk dijajaki calon konsumen. Bahkan, mereka yang berminat sudah bisa langsung meme-

san dengan booking fee Rp1 juta. Tersedia tiga tipe, GA, GE, dan GX. "Untuk tahap awal, kami sengaja menawarkan semua varian hanya dengan transmisi manual 5-percepatan. Paling mahal Rp95 juta offthe road," beber Davy. Suzuki mengaku coba menawarkan konsep LCGC yang berbeda dengan model yang sudah ada di pasar (Ayla, Agya, dan Brio Satya). Dengan bodi lebih "boxy" Suzuki mengaku membidik segmen konsumen yang beda. "Kami mengedepankan fungsional. Jadi, berbeda dari yang sudah ada,”

ucap Davy. Suzuki juga melakukan survei dengan memperkenalkan pengembangan Karimun Wagon R ke tipe Sporty

dan Luxury, tetapi belum resmi dipasarkan. "Kami melihat dulu animonya. Nanti dilihat hasilnya," tutup Davy. (kpc/hai)

FIESTA ECOBOOST

Berencana Pasarkan Varian Terbaru JAKARTA (HR)- Ford Indonesia berencana memasarkan varian terbaru Fiesta berbekal teknologi EcoBoost, yang merupakan mesin 3-silinder, 1,0 liter, injeksi langsung plus turbo. Kemampuan menghasilkan tenaga sama dengan mesin 1.6 liter yaitu 120 PS. Meski punya

q REDAKTUR: EDHAR DARLIS

kapasitas mesin kecil tapi punya tenaga besar dan irit bbm. Product Launch Manager Ford Motor Indonesia (FMI), Christian Abraham Gandawinata mengatakan, Fiesta EcoBoost akan diposisikan sebagai varian teratas dari model yang sudah ada. Arti-

nya, EcoBoost akan dibanderol lebih tinggi dari yang sudah ada saat ini. "Untuk sekarang Fiesta paling mahal dijual Rp228,85 juta, untuk versi EcoBoost di atas itu. Jumlah pasti belum bisa dibicarakan," tukas Christian di Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (24/9).

Penelusuran KompasOtomotif, FMI telah mendaftarkan Fiesta EcoBoost di Kementerian Perindustrian sejak Juli tahun ini. Artinya, persiapan sudah berjalan tinggal butuh finalisasi. Ford menyiapkan tiga varian, yakni 1.0L S AT dan MT serta 1.0L Titanium AT. (kpc/hai)

q LAYOUT: MUHARMI


4

GAGASAN

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

Taj u k Jangan Sepelekan MPA KEBAKARAN hutan dan lahan (Karhutla) seakan telah menjadi bencana yang tak bisa terelakan di daerah ini. Setiap tahun keberadaannya menjadi masalah yang membuat pusing semua pihak, tidak terkecuali bagi pemerintah yang setiap tahun harus mengeluarkan miliaran rupiah. Bayangkan saja, dari bencana Karhutla yang terjadi di bulan Juni 2013 lalu, pemerintah harus merogoh anggaran yang cukup fantastis. Ada sekitar Rp57,7 miliar anggaran yang habis terpakai untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan selama status tanggap darurat asap diberlakukan di Provinsi Riau sejak Juni. Hal ini seperti yang diakui Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Satgas Tanggap Darurat Asap Agus Wibowo di Pekanbaru. Pemerintah Indonesia sebelumnya menetapkan status tanggap darurat asap di Riau pada 21 Juni akibat kebakaran hutan dan lahan yang menimbulkan kabut asap hingga terkirim sampai Singapura dan Malaysia. Terlalu besar memang anggaran yang harus dikeluarkan pemerintah untuk bencana yang lebih dominan karena faktor ulah tangan manusia. Padahal, jika pemerintah lebih serius menangani persoalan karhutla, tidak mesti uang sebanyak itu habis. Ya, pola pencegahan harus menjadi skala prioritas utama untuk dilakukan. Ibarat kata pepatah, mencegah itu lebih penting dari pada mengobati. Dan salah satu yang bisa dilakukan oleh pemerintah adalah memberdayakan dan memperbanyak keberadaan Masyarakat Peduli Api (MPA). Memang, membentuk MPA sudah lama dilakukan sebagai benteng pertama antisipasi dan penanganan karhutla. Tapi sayang, keberadaan MPA tidak diseriusi dan kurang dimaksimalkan jumlahnya. Padahal, jika pemerintah serius mendongkrak keberadaannya dari segi kuantitas dan kualitas, diyakini karhutla bisa diminimalisir dan kalaupun terjadi penanganan dini bisa dilakukan, hingga kebakaran tidak meluas. Pengembangan MPA perlu dilakukan, terutama masyarakat yang berada di kawasan hutan. Karena karhutla lebih banyak disebabkan faktor manusia, maka obatnya juga harus dari manusia itu sendiri. Penanaman wawasan pentingnya melestarikan hutan dan menjaga hutan bagi masyarakat memang awalnya dirasa ringan, tapi sesungguhnya ini sangat penting. Sama pentingnya penanganan saat karhutla terjadi. Dalam pengembangan jumlah MPA pemerintah sebenarnya bisa menekankan dan ikut melibatkan perusahaan-perusahaan yang memiliki izin konsesi lahan. Tudingan perusahaan, bahwa karhutla terjadi akibat ulah tangan masyarakat yang mengelola lahan plasma, kiranya harus diiringi dengan keseriusan mereka untuk membentuk MPA di sekeliling lahan konsesi mereka. Sebab, keberadaan MPA akan menjadi benteng pertama, benteng yang kokoh yang melindungi lahan mereka dari karhutla agar perusahaan tidak lagi dituding sebagai penyebab karhutla. Keseriusan perusahaan mengantisipasi terjadinya karhutla di lahannya juga bisa diukur dari sebesar apa keseriusan mereka membentuk, membina dan mengembangkan keberadaan MPA di kawasan mereka. Sebagai sesuatu yang secara langsung berdampak positif bagi mereka, tak ada ruginya bagi perusahaan menyisihkan sebagian dari penghasilannya untuk biaya pengembangan MPA tersebut. Karhutla dan masyarakat adalah sesuatu yang tidak bisa dihindarkan. Karenanya, penanganan yang paling efektif adalah melibatkan masyarakat itu sendiri untuk menjadi benteng yang kokoh mengantisipasi terjadinya karhutla. Garda terdepan memadamkan api mana kala kebakaran belum meluas. Semoga keberadaan MPA akan terus menyebar luas, seluas areal hutan di daerah ini, sehingga daerah ini bisa menjadi contoh penanganan karhutla bagi daerah lain. ***

POKOK PIKIRAN

Cyber Army MENTERI Pertahanan Purnomo Yusgiantoro mengatakan, kementeriannya saat ini sedang membentuk cyber army, khususnya mencegah ancaman serangan non-tradisional. "Kita juga sedang membentuk cyber army. Saban tahun kita melakukan ini untuk cyber. Ancaman pertahanan tidak Purnomo Yusgiantoro hanya tradisional, (tapi) Menteri Pertahanan RI juga untuk non tradisional, kita siapkan pasukan yang sudah dikirim ke beberapa negara, saya enggak bisa sebutkan di mana," kata Purnomo Yusgiantoro, Selasa (24/9).

POJOK HALUAN - Wawako Tolak Rencana Kenaikan TDL + Listrik sering mati, pelayanan buruk, pantas sangat untuk ditolak, ya Pak Cik - Puluhan Kilometer Jalan di Inhu-Inhil Hancur Total + Perusahaan kirenye harus ikut bertanggung jawab

U MANDIRI) TERBIT SEJAK 1 AGUSTUS 2000 (RIA (RIAU

HALUAN MEDIA GRUP

Pemimpin Umum : H Basrizal Koto Wakil Pemimpin Umum : H Dheni Kurnia Plt Pemimpin Redaksi / Penanggungjawab : H Ahmad Zulkani Pemimpin Perusahaan : HM Sebastian Redaktur Pelaksana I : Mohd Moralis Redaktur Pelaksana II : Doni Rahim General Manager Minggu : Hendra Saputra Koordinator Liputan : Elpi Alkhairi Manajer Pracetak/Grafis : Zul Pramana S q REDAKTUR: DONI RAHIM

Mewujudkan Sarjana Pengusaha D

ALAM kamus ilmiah populer kata sarjana bermakna panggilan untuk orang yang telah menjalani pendidikan tinggi di sebuah universitas atau perguruan tinggi. Jadi, tak heran jika mereka identik dengan ilmu pengetahuan. Karena memang tujuan utama masuk perguruan tinggi untuk menambah dan mengembangkan pengetahuan. Seiring perkembangan zaman tujuan tersebut menjadi bergeser. Bahkan rata-rata tujuan mereka masuk perguruan tinggi untuk memperoleh pekerjaan. Wajar saja, sebab semua instansi baik negeri maupun swasta melihat jenjang pendidikan dengan bukti ijazah pelamar sebagai acuannya. Sehingga sebagian orang mengejar ijazah meski ilmunya tidak didapat. Tetapi, rata-rata dari mereka ingin mendapatkan dua-duanya ilmu dan ijazah. Karena dua-duanya sangat penting, terutama ilmunya. Kenyataanya sampai saat ini masih banyak para sarjana yang menjadi pengangguran. Banyak juga yang memperoleh pekerjaan tetapi tidak sesuai dengan ilmu yang diperoleh dari kampus. Bahkan, ada yang memperoleh pekerjaan namun pekerjaannya tidak memerlukan ijazah, lulusan Sekolah Dasar pun bisa melakukan pekerjaan tersebut, sungguh ironis dengan gelar yang disandangnya. Berdasarkan data ter-

Oleh Sihabuddin akhir, jumlah pengangguran yang bergelar sarjana ter nyata 7,8 dari total angkatan kerja. Jumlah ini lebih tinggi dibanding pengangguran secara nasional yaitu 6,8 persen. Ada beberapa opini terkait dengan masalah ini. ada yang berpendapat masalah ini disebabkan, karena banyaknya para pencari kerja tidak sesuai dengan lapangan kerja yang tersedia. Ada juga yang berpendapat tidak lancarnya pertemuan antara pencari kerja dan penyedia kerja. Ini friksi yang menciptakan pengangguran di pasar tenaga kerja. Ada juga yang berpendapat ketidaksesuaian antara hasil yang dicapai antara pendidikan dengan lapangan kerja. Dan, pendapat-pendapat yang lainnya. Sebenarnya sarjana menganggur bukan suatu yang baru. Meskipun demikian, tetap saja masyarakat menganggap ini sesuatu yang memalukan. Sebab, sarjana identik dengan kaum intelektual yang ready to use. Selain itu, saat ini sudah menjadi budaya dalam masyarakat bahwa tujuan kuliah adalah agar cepat mendapat kerja. Andai saja budaya di masyarakat orang masuk perguruan tinggi hanya bertujuan untuk mencari ilmu mungkin mahasiswa tidak dapat pekerjaan tidak begitu dipandang tabu oleh mas-

yarakat. Yang dianggap tabu seorang sarjana yang tidak bisa apa-apa, dan ini keterlaluan. Tetapi, alangkah lebih baiknya seorang sarjana tetap bisa mengaplikasikan ilmunya di masyarakat nanti, sehingga bermanfaat bagi masyarakat di sekitarnya. Dengan banyaknya sarjana menganggur membuat sebagian orang tidak begitu berminat melanjutkan ke perguruan tinggi. Alasannya, kalau setelah kuliah menganggur lebih baik biaya kuliahnya dijadikan modal usaha saja. Melihat biaya di perguruan tinggi semakin lama semakin membengkak. Bahkan, ada salah satu perguruan tinggi yang menetapkan biaya masuknya di atas lima puluh juta. Modal lima puluh juta dibuat usaha selama empat tahun sudah mendapatkan keuntungan yang begitu besar. Namun, alasan seperti ini kurang tepat. Sebab, dengan melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi pastinya banyak ilmu dan pengalaman yang didapat. Bukankah kata pepatah, "pengalaman adalah guru yang terbaik?" Wajibnya Kreativitas Banyak yang tidak setuju tujuan kuliah untuk mencari pekerjaan. Yang tidak setuju bagi mereka yang memang benar-benar murni mencari ilmu. Ada juga yang berpendapat, seorang sarjana

seharusnya membuka lapangan pekerjaan bukan mencari pekerjaan. Kalimat ini memang sudah tidak asing lagi di telinga mahasiswa. Bahkan, sekarang pun di kampus-kampus sering diadakan seminar dan pelatihan entrepreneurship yang tujuannya agar para sarjana menjadi pengusaha handal dan tidak berpikiran lagi untuk mencari pekerjaan. Cara ini memang cukup efektif dan membuka peluang besar untuk mengurangi pengangguran. Biasanya konotasi pengusaha tertuju pada orang yang memiliki segudang pabrik, toko berjejer dan sebagainya. Namun, sebenarnya pengusaha ialah orang yang berusaha dengan segala kemampuannya sehingga bisa menghasilkan sesuatu yang mempunyai nilai material dan immaterial. Melihat hal ini, maka pentingnya seorang mahasiswa untuk kretif sesuai dengan bakat masing-masing. Seperti leader (pemimpin), administrator, seniman, atlet, penulis, dan sebagainya. Dari kekreatifan tersebut akan menghasilkan keuntungan yang berlipat ganda. Sebab, tidak semua orang memiliki potensi yang sama dengan kelebihan masingmasing. Dari kelebihan yang berbeda-beda tersebut, maka akan membentuk siklus yang

akhirnya menjadi sebuah perusahaan. Sehingga semuanya diuntungkan. Jika semuanya untung, maka tidak akan ada ceritanya sarjana menganggur setelah selesai jadi mahasiswa, Bahkan, saat jadi mahasiswa pun. Dengan hal ini, seorang mahasiswa wajib kreatif dalam bidang masing-masing sebagai bekal setelah menyandang gelar sarjana nanti. Yang memiliki potensi di seni barangkalai akan lebih tepat berkarya dengan seninya, yang memiliki potensi berpikir tuangkanlah pemikirannya dalam bentuk tulisan dan sebagainya, yang memiliki potensi di sastra berkaryalah sehingga menciptakan karya sastra, yang memiliki potensi atlet berlatihlah sehingga bisa memenangkan kejuaraan, yang memiliki potensi di administrasi belajarlah jadi administrator yang baik, yang berpotensi di management jadilah manajer yang baik, dan potensi-potensi yang lain. Jika demikian, suatu saat nanti tidak akan ada lagi sarjana atau tamatan perguruan tinggi menjadi penganggur. Namun, semua membuka lapangan pekerjaan setidaknya untuk dirinya sendiri dan tidak memberatkan pemerintah lagi memikirkan lapangan pekerjaan. Penulis adalah, Mahasiswa public relations Ilmu Komunikasi IAIN Sunan Ampel Surabaya.

Indonesia Berpesta

K

EMENANGAN timnas U-19 me lawan Vietnam dalam laga final ASEAN Football Championship (AFF Championship) memang sangat patut kita apresiasi. Perjuangan Evan Dimas dan kawan-kawan sungguh luar biasa, ini ditunjukkan dengan kualitas permainan Indonesia yang terbilang cukup bagus dan gemilang. Harapan dan impian bangsa ini akhirnya terwujud setelah Indonesia menumbangkan lawannya di final. Pertemuan Indonesia dan Vietnam di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (22/9) malam WIB berlangsung seru dan menegangkan. Kedua pemain sama-sama berhasrat ingin merobek gawang lawan. Pada pertandingan final skuad Garuda Jaya menang 0 (7) – (6) 0 melalui drama tendangan adu penalti. Penjaga gawang tim nasional Indonesia U-19, Ravi Murdianto tampil sebagai pahlawan kemenangan di pertandingan final Piala AFF U-19. Nasionalisme Ajang sepakbola menumbuhkan Nasionalisme rakyat Indonesia tatkala rakyat merasa terhibur dengan kemenangan Timnas Indonesia. Ini mengingatkan kita

Oleh Aripianto tokoh pahlawan nasional yang tak asing lagi yaitu Bung Hatta. Di masa remaja beliau, sempat bergabung dalam klub sepak bola bernama Young Fellow. Meski berisi sejumlah anak Belanda, Bung Hatta mampu tampil menonjol dan mampu memberikan prestasi. Juara Sumatera Selatan selama tiga tahun berturutturut serta julukan "Onpas Seerbar" (sukar diterobos) dari orang Belanda adalah bukti kehebatan Bung Hatta dalam sepak bola. "Saya bermula bermain sepak bola di tanah lapang, dengan memakai bola biasa yang agak kecil ukurannya, bola kulit yang dipompa. Saban sore pukul 17.00 WIB, saya sudah di tanah lapang. Kalau tidak bermain sebelas lawan sebelas, kami berlatih menyepak bola dengan tepat ke dalam gawang dan belajar menembak ke gawang," tulis Bung Hatta dalam buku Untuk Negeriku: Sebuah Otobiografi. Salah seorang teman Bung Hatta, Marthias Doesky Pandoe, wartawan kelahiran Padang, dalam buku Hatta: Jejak yang Melampaui Za-

man, disebut menyimpan banyak kenangan semasa Bung Hatta masih remaja. Menurut Marthias, sejumlah teman Bung Hatta yang pernah ditemuinya sering bercerita bahwa Sang Proklamator itu adalah gelandang tengah yang cukup tangguh. Bahkan, kegemaran Bung Hatta pada sepak bola berlanjut ketika dirinya satu tokoh politik penting dalam sejarah Indonesia. Dia tidak pernah absen menonton sejumlah pertandingan besar. Ketika diasingkan oleh kolonial Belanda ke Boven Digul pada 1935, ia bersama Sutan Sjahrir masih menyempatkan bermain sepak bola. Bung Hatta juga sempat membuat Bung Karno terpojok dan keteter saat beradu argumentasi mengenai kekalahan PSSI saat melawan kesebelasan Aryan Ghimkanna dari India di Stadion Ikada (sekarang Monas). Guntur Soekarno Putera yang ikut menonton pertandingan itu, dalam buku Pribadi Manusia Hatta, seri 10, lantas menyematkan judul "Nonton Bola, Apa Tafakur? untuk

menggambarkan keseriusan Hatta dalam urusan sepak bola. Hingga hari tuanya, sepak bola pun masih menjadi bagian hidup Bung Hatta. Pada awal 1970-an, saat Pandoe berkunjung ke rumah Bung Hatta, tuan rumah berkata, "Di mana letak Plein van Rome sekarang? Pandoe pun menjawab bahwa lapangan bola tersebut masih ada, tetapi kini telah menjadi alunalun Kota Padang. Namanya sudah berganti menjadi Lapangan Imam Bonjol, yang berlokasi tepat di Kantor Balaikota Padang. Dari sepenggal cerita tersebut, pasti timbul pertanyaan bagaimana jika Bung Hatta melihat kondisi sepak bola nasional saat ini. Sebagai pencinta sepak bola sejati, Bung Hatta pasti sedih dan mungkin saja menitikkan air matanya. Hal ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, jika kita tarik ke belakang, sepak bola di masa Bung Hatta, menjadi semangat tersendiri bagi anak bangsa. Kala itu, sepak bola bukan sebagai ajang pertarungan gengsi kepentingan pribadi seperti sekarang ini.

Pada masa penjajahan Belanda, pemuda nusantara mengerti betul bahwa kehormatan sebagai bangsa bukan cuma urusan perang senjata, melainkan juga sepak bola. Atas semangat itulah, Persatuan Sepak Raga Seluruh Indonesia (sekarang PSSI) dibentuk pada 19 April 1930 sebagai wadah kesatuan untuk menegakkan martabat bangsa. Meski baru dibentuk, para pengurus di bawah kepemimpinan Ir Soeratin Sosrosoegondo itu telah memiliki konsep jelas bahwa sepak bola tidak hanya menjadi hobi, tetapi juga sebagai prestasi. Sekarang ratusan juta penduduk Indonesia menunggu dengan penuh harapan meniru kebesaran hati, kepedulian, dan jiwa kepahlawanan seorang pencinta sepak bola seperti Bung Hatta. Beliau juga pernah berpesan kepada kita semua "Jatuh bangunnya negara ini, sangat tergantung dari bangsa ini sendiri. Makin pudar persatuan dan kepedulian, Indonesia hanyalah sekadar nama dan gambar seuntaian pulau di peta...." (Mohammad Hatta). Penulis adalah mahasiswa FKIP Universitas Riau

Tas Hilang di Masjid Kampus UIR MALANG nian kejadiaan yang saya alami kemarin, Selasa (24/9). Tas saya beserta isinya hilang saat salat zuhur di masjid yang ada di Kampus Universitas Islam Riau (Riau). Saat saya kadukan hal ini ke pihak petugas di sana, mereka

justru mengatakan tidak kali ini saja, kejadian kehilangan barang seperti yang saya alami berlangsung di sana. Tapi sudah acap dan banyak yang menjadi korban. Tentu, hal ini semakin mengiris hati saya, bahwa meski sudah ber-

langsung berkali-kali, tapi kenapa tidak ada tindakan dari pihak kampus untuk memaksimalkan pengawasan di areal masjid tesebut. Terlebih pengunjung yang salat di masjid itu tidak saja berasal dari kalangan mahasiswa tapi juga dari

kalangan umum. Kiranya hal ini dapat menjadi perhatian bagi pengelola kampus, agar peristiwa seperti ini tidak terus-terusan terjadi. Dan kepada pengunjung masjid, saya imbau agar lebih berhatihati pada saat salat di masjid ter-

Direktur Haluan Media Grup: H. Desfandri Majid. Dewan Redaksi: H. Basrizal Koto, H. Djufri Hasan Basri, H. Dheni Kurnia, H. Edhy Zahar Koto, H. Ahmad Zulkani. Ombudsman: H. Edhy Zahar Koto SH, Alhendri Tanjung, SH. Redaktur Senior: Siswandi Syofyan Redaktur: Erina Djohar, Edhar Darlis, Erma Sri Melyati, Imelda Vinolia, Nursyamsi, Arlen Ara Guci, Perdana Putra, Dara Fitria, Edwar Pasaribu. Staf Redaksi: Jhoni Hasben, Nurmadi, Rudi Yanto, Gangsar Supriadi, Anom Sumantri, Syafrizal, Satria Donald, Renny Rahayu. Redaktur Foto: Azwar. Fotografer: Ahmad Afdhali Manager TI & Web: Budhy Prasetyo. Staf IT/Website/Litbang: Ivan Ihromi, M. Ivan Aditama. Layout: Muharmi (Koordinator), Wiwin Hariadi, Jumailis, Doni Jas, Rio Gunawan, Dede Sartika Grafis: Taufik Hidayat. Desain Iklan: Alwin Hasan, Tengku Afrizal, Zulfahmi. Perwakilan Daerah: Inhil: Jumiyardi Ali (Plt. Kepala), Irwandi, Ario Gusra. Kuansing: Ultra Sandi (Kepala). Inhu: Eka Buana Putra (Kepala), Efril Reza. Kampar: Akhir Yani (Kepala), Khairuddin Domo, Herman Jhoni. Rokan Hulu: Yusrizal (Kepala). Rokan Hilir: Wahyu (Kepala). Bengkalis: Usman Malik (Kepala). Siak: Ali Masruri (Kepala). Pelalawan: Supendi (Plt. Kepala), Suhemri Hasan. Meranti: Johanes Sinaga (Kepala).Biro: Dumai: Abdul Razak. Baganbatu: Jhoni Saputra, Duri: Susiyanti, Pangkalan Kuras: Zulkarnaidi Zola, Peranap: Argus Yandra, Ujungbatu: Agustian, Lubuk Jambi (Robi Susanto). Jaringan HMG Jakarta: H. Desfandri Majid, Sumatera Barat: Zul Effendi. Kepulauan Riau: Sofialdi. Jaringan HMG di Luar Negeri: Harimurti Dika Utama (Los Angeles, USA), Nina Fitri Kurnia (Melbourne, Australia), Dirman Haji Mustafa, Eko Hero (Kuala Lumpur, Malaysia). Alamat Redaksi: Gedung Riau Pers Jalan Tuanku Tambusai No. 7 Pekanbaru 28282. Telp. (0761) 572168 (hunting), Fax (0761) 572168. Redaksi menerima tulisan dalam bentuk artikel, laporan perjalanan, opini, diketik dua spasi maksimal 5 halaman kwarto. Redaksi juga menerima foto-foto menarik. Tulisan harus orisinil dan belum pernah dikirim ke media lain. Redaksi berhak mengedit tanpa mengubah subtansi. akan cerita dari seorang

sebut. Apalagi pelaku pencurinya tampaknya merasa besar kepala, karena selalu berhasil melakukan aksinya di masjid tersebut. Indra, Jalan Harapan Raya, Pekanbaru

Manager Sirkulasi & Pengembangan Pengembangan: Prismar Joni, Asisten/Staf ger Iklan: Muhardi Yance, Sirkulasi: Syahfari, Arman. Mana Manag Koordinator Piket Malam Iklan : Suherman.. Kepala Penagihan & Pengawasan: Efridel.. Account Executive Executive: Jefri Zein, Alimudin, ger Keuangan: Yandes Maksus, Kasir: Manag Nursadik, Adi, Eva. Mana Netu Okta Fera. Accounting: Sri Esti Arora. Penagihan: Hendrik Panca Abdi, Agus Salim Harahap. Iklan & Sirkulasi: Telp (0761) 7051960, 572168, Fax: (0761) 572168. Kantor Haluan Media Group Jakarta: Jl. Kebon Kacang XXIX. No 2A Jakarta. Telp elp. (021) 3161472-3161056. Faks. (021) 3153878 dan 3915790. Iklan Halaman I (Pertama) Full Colour Rp.50.000,-/mm kolom Spot Colour Rp.40.000,-/mm kolom Black White (BW) Rp.35.000,-/mm kolom

Iklan Halaman Dalam Full Colour Rp.35.000,-/mm klm Spot Colour Rp.25.000,-/mm klm Black White Rp.17.500,-/mm klm Sosial Rp.10.000,-/mm klm Kolom Rp.150.000/terbit

Penerbit: PT Inti Kharisma Mandiri Riau - Terdaftar sebagai anggota Serikat Penerbit Surat Kabar (SPS) dengan No. 308/2002/06/A/2002. Direktur Percetakan: H. Dheni Kurnia, Staf Percetakan: Ramalius, Heru, Rony, Rahmad, Supris, Hamzah, Zulfadly, Syahratul, Hardimal, Wahyudi, Andi, Ahmad. Dicetak oleh PT IKMR Pekanbaru Riau. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

WARTAWAN HALUAN RIAU TIDAK DIBENARKAN MEMINTA APAPUN DARI NARA SUMBER DAN SELALU DIBEKALI KARTU PERS

q LAYOUT: TAUFIK


HUKUM KRIMINAL

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

5

SIDANG SPPD FIKTIF DPRD KAMPAR,

Bendaharawan Divonis 2 Tahun Penjara PEKANBARU (HR)- Bendahara Sekretaris DPRD Kampar Asnidar dihukum selama 2 tahun penjara serta denda Rp50 juta atau subsidair 1 bulan kurungan. Dalam amar putusan majelis hakim Pengadilan Tipikor Pekanbaru, terdakwa Asnidar dinyatakan bersalah melakukan tindak pidana korupsi dengan cara membuat surat perintah perjalanan dinas fiktif. Hukuman yang dijatuhkan terhadap terdakwa Asnidar sama dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum Effendi Zarkasih, yakni selama 2 tahun serta denda sebesar Rp50 juta atau subsider

membayar uang pengganti sebesar Rp33 juta. Usai majelis hakim membacakan amar putusan, terdakwa maupun jaksa menyatakan

pikir pikir selama satu pekan kedepan. Seperti diketahui, terdakwa Asnidar secara bersama-sama dengan Sekretaris

Dewan (Sekwan) DPRD Kampar Juaniada Rahim yang telah dijatuhi hukuman vonis sehari sebelumnya. Terbukti melakukan tin-

dak pidana korupsi membuat ratusan SPPD Fiktif untuk pegawai dan anggota DPRD Kampar periode 2004-2009. Setelah dana perjalanan di-

nas tersebut dicairkan. Kedua terdakwa tidak sepenuhnya memberikan kepada anggota dewan yang melakukan perjalanan dinas.(rtc/war)

selama 1 bulan kurungan penjara. "Perbuatan terdakwa terbukti melanggar Pasal 3 Undang Undang Republik Indonesia Nomor 31 tahun 1999. Dengan demikian terdakwa dijatuhihukuman selama 2 tahun penjara," terang majelis hakim Tipikor yang diketuai Isnurul S Arief di ruang sidang Kartika, Selasa (24/9) sore. Dalam amar putusan majelis hakim tersebut, terdakwa juga diwajibkan

LINTAS TAK DIBELIKAN SEPEDA BARU

Bocah Kelas 3 SD Bunuh Diri PEKANBARU (HR)- Ramona (11) bocah kelas 3 Sekolah Dasar itu ditemukan tewas dengan tali ayunan. Bocah malang itu diduga bunuh diri, karena kecewa tidak dibelikan sepeda baru oleh orangtuanya. Sang Ibu Sumiati (43) seorang janda, suaminya meninggal beberapa tahun silam. Sumiati merupakan janda dengan tingkat ekonomi di bawah rata-rata. Kesehariannya dia bekerja sebagai tukang cuci dan menyeterika pakaian. Hidupnya hanya seorang diri tanpa suami yang serba keterbatasan. Selaku ibu, tentunya ia juga tak ingin buah hatinya kecewa soal sepeda. Walau tak mampu untuk membeli sepeda yang baru, Sumiati sepekan yang lalu membeli sepeda bekas untuk anaknya. Ia berharap, dengan sepeda itu bisa membuat putrinya senang. Saat sepeda bekas itu dibelikan, ternyata Ramona tak terima. Bocah itu beralasan sepedanya ketinggian tidak cocok untuk dipakai. Ramona meminta kepada ibu, untuk dibelikan yang baru saja. "Tadi malam pun dia masih meminta untuk dibelikan sepeda yang baru saja. Saya bukan tak mau untuk membelinya. Tapi uang saya tak cukup, kerjaan saya cuma tukang cuci dan gosok pakaian,'' kata Sumiati. Ibu tiga orang anak inipun, tak menyangka bila putrinya itu nekat berbuat seperti itu. Sumiati juga terlihat masik shok atas musibah yang cukup berat dia rasakan. Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Bukitraya, Pekanbaru, AKP Dedy Suryadi menyebutkan, dugaan sementara bocah itu memang bunuh diri. "Karena kita lihat tidak ada tanda-tanda bekas pukulan dibadannya," kata Dedy. (grc/war)

Ayah Cabuli Anak Kandung di Depan Ibunya PEKANBARU (HR)- Bukannya melindungi dan menjaga kehormatan keluarganya, sebagai kepala rumah tangga sekaligus ayah, BP warga Jalan WR Supratman justru tega mencabuli Bunga (13) yang tak lain anak kandungnya sendiri. Ironisnya, perbuatan bejat tersebut dilakukan pelaku di depan mata istrinya sendiri, Jumat (6/9). Melihat peristiwa memalukan tersebut, istri pelaku AY (31) tak kuasa menahan rasa kesedihan atas perbuatan sang suami yang telah menghancurkan masa depan anaknya sendiri. Rasa cinta dan sayang terhadap suaminya kini telah berubah menjadi kebencian yang sangat mendalam. Tidak terima dengan perbuatan yang telah diperbuat pelaku, AY lantas melaporkan suaminya ke Mapolresta Pekanbaru. Menurut AY, dari pengakuan Bunga anaknya, perbuatan bejat tersebut ternyata sudah dua kali dilakukan suaminya. Dimana pertama kalinya perbuatan tersebut dilakukan pelaku tanpa sepengetahuan dirinya, bahkan pelaku sempat mengancam Bunga agar tidak menceritakan apa yang telah dilakukannya itu kepada ibunya. Berdasarkan laporan AY di Kepolisian, saat kejadian, siang itu ia sedang tidur bersama anaknya di dalam kamar, sedangkan suaminya BP tidur di ruang tamu. Disaat AY dan Bunga tertidur lelap, BP masuk secara perlahanlahan ke kamar. Lalu sesampainya di kamar, BP langsung menuju tempat tidur dan membuka baju Bunga yang sedang tertidur. Hal itu tak pelak membuat Bunga terkejut, namun dengan cepat pelaku menutup mulut anaknya dan langsung memaksa agar mau melayani nafsu syahwatnya. Merasa ketakutan, Bunga pun terpaksa menuruti kemauan tersebut dan melayani nafsu bejat sang ayah. Namun karena perbuatan pelaku menimbulkan su-ara ribut, istrinya pun tibatiba terbangun. Begitu bangun ia pun terkejut suara ribut itu ternyata adalah suara suaminya yang sedang mencabuli anaknya sendiri. Pemandangan yang sangat memilukan itu sontak membuat AY emosi. Tanpa pikir panjang AY kemudian langsung membentak suaminya. Hal itu tak pelak membuat BP terkejut dan terpaku mendengar istrinya marah. Di tempat terpisah, Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Arief Fajar saat dikonfirmasi wartawan membenarkan laporan pencabulan yang dilakukan ayah kandung terhadap anaknya tersebut. "Sudah kita terima laporannya dan masih kita dalami. Korban sudah dimintai keterangan dan kita akan segera memanggil terlapor," ujarnya. (sar)

Kasi Bidang Pemberantasan BNNP Riau, Abdul Halim (tengah) memusnahkan barang bukti sabu-sabu 16,9 gram milik dari dua tersangka. Barang bukti dimusnahkan di halaman Kantor BNN Jalan Pepaya, Selasa (24/9).

Dokter Penganiaya Pembantu Ditahan PEKANBARU (HR)-Polresta Pekanbaru akhirnya menahan dokter Ronika dalam kasus dugaan penganiayaan. Para medis ini diduga menganiaya pembantunya yang masih di bawah umur, AB (14). Penahanan para medis ini dibenarkan Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Arief Fajar kepada,

q REDAKTUR: EDWAR PASARIBU

Andi Putra merupakan perdata. Hal ini disampaikan Syakirman secara tertulis melalui suratnya kepada Haluan Riau dengan Nomor: 024/ AKSI/-DPN-/IX/2013, Selasa (24/9). Di samping itu, Syakirman menegaskan dirinya sudah menggugat perdata pelapor di PN Pekanbaru agar melunasi hutang-hutangnya kepada pihak ketiga. Diberitakan sebelumnya, pelapor Andri Putra (45) kembali mempertanyakan kasus penggelapan dan

Selasa (24/9). "Iya benar, kita sudah menahan tersangka. Kita terus mengumpulkan bukti-bukti untuk melengkapi pemberkasan," kata Arief Fajar. Sebelumnya, Senin (23/9) belasan orang warga asal NTT di Pekanbaru mengepung rumah dokter yang bertugas di RS TNI AU di JL Soekarno Hatta. Mereka

mencari dokter tersebut untuk segera ditahan pihak kepolisian. Mereka meminta agar dokter Ronika segera ditahan karena telah berstatus tersangka. Namun aksi mereka segera mendapat pengawalan dari pihak kepolisian. Anggota Polresta Pekanbaru pun langsung mengamankan di lokasi. Tidak ada aksi

anarkis yang dilakukan warga NTT ini. Mereka melakukan itu sebagai bentuk solidaritas karena sekampung dengan korban. Sebagaimama diketahui, AB sudah 9 bulan bekerja sebagai pembantu di rumah dokter yang berdinas di Rumah Sakit TNI AU itu. Selama bekerja, AB menjadi korban penganiayaan.

Ia sering menerima perlakuan kasar, ditampar, dipukul malah pernah dicucuk dengan gunting. Selama bekerja, tak pernah menerima gaji dan makan juga hanya boleh satu kali sehari. Belakangan korban melarikan diri dan diselamatkan warga sekitar. Dari sana ketua RT melaporkan kasus itu ke Polresta Pekanbaru.(dtc/war)

AMBIL UANG DI BANK

Uang Tauke Sawit Rp350 Juta Lesap BAGANBATU (HR)-Perampokan kembali terjadi, kali ini dialami seorang tauke Sawit

bernama Bandri, warga Rokan Hulu, Riau, Senin (23/9). Korban yang baru saja me-

BERKEDOK PERMAINAN ANAK-ANAK

Arena Judi Diduga Marak di Duri DURI (HR)-Arena permainan ketangkasan yang diduga mengandung unsur perjudian kembali marak di Kota Duri, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis. Padahal sebelumnya pernah tutup total karena Tim Mabes Polri turun. Dari pantauan, sejumlah titik permainan ketangka-

Syakirman Nilai Laporan Andi Mundur PEKANBARU (HR)Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Asosiasi Kontraktor Indonesia Riau Syakirman mengungkapkan laporan atas kasus dugaan penggelapan yang kembali dipermasalahkan oleh pelapor Andri Putra terhadap dirinya dinilai terlalu mundur. Dikatakan Syakirman, laporan tersebut sebelumnya pernah ditolak Asisten Tindak Pidana Umum (Aspidum) Kejati Riau, Akmal Abbas, karena perkara yang dilaporkan

HALUAN RIAU/AHMAD AFDALI

Musnahkan Sabu

penipuan kerja sama antar kontraktor yang diduga dilakukan oleh Syakirman. Pelapor menilai, meski telah dilaporkan sejak 28 Mei silam, namun sampai sejauh ini pelapor atau pihak korban sama sekali belum mengetahui perkembangan lebih lanjut mengenai kasus yang ditangani Polda Riau tersebut. "SP2HP nya memang sudah saya terima tanggal 31 Mei lalu. Tapi perkembangan selanjutnya sampai sekarang saya sama sekali tak tahu," ujarnya.(sar)

san yang berbau judi tersebut tampak berkedok tempat karaoke keluarga dan permainan anak- anak, namun saat diperhatikan secara seksama ke dalam arena permainan tersebut ternyata dipenuhi orang dewasa. "Kalau dilihat sepintas, tampak memang arena permainan anak anak saja, namun jika betul kita lihat ke dalamnya barulah ketahuan apa sebenarnya yang terjadi. Di dalamnya justru dipenuhi dengan orang orang dewasa yang candu akan permainan ketangkasan hingga dapat menghabiskan uang jutaan rupiah dengan cara menukarkan dengan koin," jelas salah seorang warga yang tidak ingin identitasnya disebutkan saat berbincang kepada riauterkini.com. Ditambahkan warga tersebut, beberapa bulan yang lalu sejumlah arena permainan ketangkasan sempat tutup secara mendadak namun tidak sampai sebulan penuh, arena tersebut kembali buka seperti biasa. (rtc/war)

ngambil uang di bank ditodong pistol dan tanpa perlawanan, Bandri terpaksa menyerahkan uang Rp350 juta kepada kawanan rampok itu. Kejadian perampokan ini terjadi di depan Hotel Suzuya Kota Bagan Batu, Kabupaten Rohil, Riau pada Senin (23/9). Informasi yang dihimpun, aksi perampokan ini terjadi saat Bandri baru saja mengambil uang Rp350 juta dari sebuah bank di Bagan Batu. Namun, ternyata saat arah pulang, mobil korban langsung dihadang dua pelaku yang menggunakan sepe-

Tersangka Curanmor

da motor. Tanpa basa-basi salah satu pelaku langsung turun dan menodongkan senjata api ke arah korban. Pelaku yang membawa pistol langsung memaksa korban menyerahkan uang Rp350 juta yang ada di dalam tas di mobil korban. Karena takut, akhirnya korban terpaksa memberikan tas berisi uang ratusan juta. Setelah itu, kedua pelaku langsung tancap gas setelah membawa uang hasil perampokannya."Kasusnya saat ini dalam penanganan

kita," kata Kanit Reskrim Polsek Iptu Niko Purba kepada wartawan. Ditambahkannya, setelah mendapatkan laporan, polisi langsung melakukan pengejaran. Namun, dua bandit telah menghilang. Pada 20 September 2013 lalu, aksi perampokan terjadi di Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis. Korban juga tauke sawit yang membawa uang Rp200 juta tiba-tiba dihadang perampok bersenjata api, bahkan pelaku menembak korban, hingga tewas di tempat. (grc/war)

HALUAN RIAU/AHMAD AFDALI

Kanit Reskrim Polsek Payung Sekaki Iptu Billy Gustiano Barman (kanan), menunjukkan tiga tersangka curanmor yang ditahan di Polsek Payung Sekaki, Senin (23/9). q LAYOUT: DEDE SARTIKA


6

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

PARLEMENTARIA PELALAWAN

Sejumlah Pengaduan Masyarakat Terus Dituntaskan DPRD SERENTETAN masalah masyarakat yang diadukan ke DPRD Pelalawan sampai saat ini terus diupayakan selesai oleh wakil rakyat yang duduk di kursi legislatif. Upaya ini dilakukan oleh Dewan semata-mata agar apa yang menjadi hak masyarakat bisa terealisasi dengan semestinya. Suprianto SP Tak jarang masalah tersebut bisa selesai sesuai dengan harapan dan tak sedikit pula sejumlah perusahaan yang dituding oleh masyarakat sebagai biang keladi permasalahan memiliki rasa sosial dan tidak menginginkan masalah itu selesai sehingga masalah ini tak kunjung selesai. Adapun masalah yang kerap terjadi di masyarakat Pelalawan saat ini dengan perusahaan di antaranya masalah tenaga kerja, masalah lingkungan, masalah gaji atau hak karyawan yang diterlantarkan, masalah listrik serta masalah realisasi CSR dan banyak lagi. Seperti yang terjadi saat ini di DPRD Pelalawan, terkait pengaduan masyarakat yang tergabung dalam Serikat Buruh Seluruh Indonesia (SBSI) 1992 yang di tuduhkan ke PT Musimmas yang dinilai oleh SBSI 1992 bahwa salah satu perusahaan perkebunan kelapa sawit terbesar di Riau ini, dilaporkan ke Dewan telah melanggar hak pekerjanya sehingga para pekerja yang bekerja di perusahaan tersebut, dinilai telah menelantarkan apa yang menjadi hak nya. Menindaklanjuti hasil laporan Dewan Pimpinan Cabang Serikat Buruh Seluruh Indonesia 1992 (DPC SBSI 1992), saat menggelar demo menyambut Mei Day awal bulan lalu yang menuding PT Musimmas mempekerjakan kaum perempuan tidak semestinya dan menuding PT Musimmas tidak memberikan Jaminan kesehatan

kan peraawatan apabila dia mengalami sakit,” jelas Kana. Setelah mendapat penjelasan dari pihak perusahaan, Kepala Dinaker dan pimpinan rapat Nasarudin menyampaikan agar apabila ada temuan lain dari SBSI 1992 yang bisa dibuktikan, agar secepatnya diadukan ke Disnaker dan hal itu bisa ditindaklanjuti dan diberikan tindakan tegas kepada perusahaan yang bersangkutan, Jelas Nasar dan Nasri Fiesda kepala Dinas Tenaga Kerja. Selanjutnya, mengenai masalah Lingkungan, saat ini Komisi C DPRD Pelalawan juga sedang menangani kasus berdasarkan laporan masyarakat, terkait munculnya tumbuhan menjalar sejenis rumput yang hidup mengapung di Sungai Nilo, anak Sungai Kampar sepanjang lebih kurang 34 Kilo meter. Dengan ditutupinya Sungai Nilo dengan tumbuhan tersebut, warga setempat yang mengantungkan hidupnya sebagai nelayan di sungai itu terpaksa berganti profesi. Pasalnya, mereka tidak bisa lagi mencari ikan akibat tertutupnya Sungai Nilo oleh tumbuhan tersebut. Dari hasil penyelidikan masyarakat, kenapa hal itu bisa terjadi, padahal sebelumnya tidak pernah terjadi demikian, mereka menduga bahwa hal ini diakibatkan oleh limbah cair perusahaan kelapa sawit yang mmasuk kesungai itu, sehingga menyuburkan bibir sungai dengan begitu dampaknya terhadap tumbuhan yang hidup di

Eka Putra S.Sos

ditimbulkan nantinya. Dan saat ini, masih kata Suprianto, pihaknya sedang menunggu hasil kajian dari dinas yang bersangkutan yakni, untuk membuat dokumen UKL/ UPL. "Apabila dokumen tersebut, bisa selesai dalam waktu dekat, maka sudah bisa dikerjakan proses Normalisasi sungai tersebut,"jelas Suprianto sambil menambahkan bahwa biaya pembuatan Dokumen UKL/UPL akan ditanggung bersama oleh perusahaan tersebut. “Tinggal nunggu pembuatan dokumen UKL/UPL, kalau uda selesai maka sudah bisa dilaksanakan pekerjaan normalisasi sungainya, dan biaya UKL/ UPL nantinya akan ditanggung bersama oleh perusahaan yang terlibat, ya paling cepat bulan depan kalau enggak ada halangan sudah bisa dikerjakanlah.” Terang Suprianto saat itu. Begitu juga dengan masalah kelistrikan yang saat ini sedang di eluheluhkan pelanggan listrik yang dikelolah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Tuah Sekata. Hal yang sama terkait laporan dari masyarakat bahwa mereka selaku pelanggan merasa dirugikan atas pelayanan listrik yang dikelolah oleh BUMD. Ada sejumlah daerah yang saat ini memanfaatkan pelayanan listrik yang dikelolah oleh BUMD dengan menggunakan pembangkit listrik dari mesin Diessel, adapun sejumlah wilayah yang diterima laporannya oleh

KOMISI Gabungan bersama SBSI 1992 beserta Disnaker bahas pengaduan serikat pekerja yang ditujukan ke PT Musimmas. Kepada Tenaga Kerjanya, Senin (20/5), DPRD atas nama komisi Gabungan A,B dan komisi C mengadakan rapat dengar pendapat bersama pengurus DPC SBSI 1992 dan pihak PT Musimmas serta Dinas Tenaga Kerja. Dalam rapat Turman Waruwu mewakili DPC SBSI 1992, memaparkan hasil temuannya di lapangan saat ini PT Musimmas tidak memberikan jaminan kesehatan kepada karyawannya. Selain itu dilanjutkan Turman PT Musimas juga mempekerjakan kaum perempuan dengan memaksanya mengangkat pupuk yang beratnya mencapai 50 Kg dan yang terakhir memaksa kaum perempuan apabila haid harus berada di kliinik selama jam kerja dan tidak diperbolehkan tinggal di rumah . Setelah dibeberkan Turman, pihak DPRD kembali memberikan kesempatan bagi PT Musimmas yang dihadiri Humas PT Musimmas Tengku Kana. Dijelaskan Kana bahwa, terkait masalah Jaminan Sosial Tenaga Kerja kewajiban perusahaan soal itu sudah diberikan mulai dari jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian sampai jaminan hari tua. Dilanjutkan Kana bahwa untuk pemeliharaan kesehatan saat ini perusahaan juga sudah memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal dengan membangun sebuah klinik di pusat usaha yang dikelolah oleh Dokter dan Bidan yang sudah berpengalaman. Terkait memaksa pekerja wanita untuk mengangkat beban yang berat hal itu dibantah keras Tengku Kana, dia menjelaskan bahwa sejauh ini kaum perempuan hanya dipekerjakan di bidang perawatan seperti memupuk, menyemprot gulma dan perawatan saja. “Kalau soal haid, itukan sudah diatur dalam undang-undang dan itu kita berikan kepada mereka karena cuti haid itu hak karyawati dan kenapa harus diklinik, karena di klinik bisa dilaku-

q REDAKTUR: IMELDA VINOLIA

sekitar bibir sungai, tumbuh subur hingga tidak dapat terkendali. Dengan adanya kejadian ini, masyarakat beberapa desa yang tinggal di bantaran Sungai Nilo melaporkan hal ini ke DPRD Pelalawan, guna ada solusi supaya sejumlah perusahaan yang memanfaatkan sungai itu mau bertanggung jawab untuk melakukan normalisasi Sungai Nilo. Atas laporan dari masyarakat, anggota DPRD Pelalawan langsung meresponnya dengan memanggil sejumlah perusahaan yang terlibat ikut memanfaatkan sungai itu, agar mau bertanggung jawab, pemanggilan pun mulai dijadwalkan oleh DPRD untuk menggelar rapat dengar pendapat oleh sejumlah perusahaan yang terlibat. Sudah sekian kalinya rapat digelar dan terakhir rapat dilaksanakan oleh Komisi C DPRD Pelalawan yang dipimpin langsung Ketua Komisi Suprianto SP pada awal pekan lalu Senin (27/5), dengan menghadirkan sejumlah utusan dari perusahaan yang terlibat. Rapat dengan sejumlah perusahaan yang memanfaatkan Sungai Nilo dengan Komisi C DPRD Pelalawan pun di gelar membahas normalisasi sungai kembali, digelar dengan melibatkan 7 perusahaan di antaranya PT Musimmas, PT Langgam Inti Hibrido, PT Rapp, PT Arara Abadi, PT Sumber Sawit Sejahterah dan PT Bratasena dan Instansi terkait, yakni, dari Badan Lingkungan Hidup dan Dinas PU. Dari hasil rapat Komisi C didapat kesimpulan semua perusahaan bersedia bertanggung jawab untuk melakukan normalisasi sungai dengan ketentuan ada pembagian biaya yang tidak sama. Artinya, perusahaan yang bersentuhan langsung dan memanfaatkan Sungai Nilo akan dikenakan beban sebesar 65 persen. Sedangkan yang tidak bersentuhan langsung akan dikenakan 35 persen atas beban yang

dewan diantaranya Desa Kuala Panduk, Kecamatan Teluk Meranti dan Kecamatan Bandar Petalangan. Namun ketika ada upaya penyelesaian untuk mencari jalan keluarnya, Dewan dari komisi C juga menjadwalkan pemanggilan terhadap direktur atau pengelolah BUMD bagian kelistrikan. Jadwal sudah diagendakan pada hari Senin (27/5) awal pekan lalu. Namun bukan niat ingin menyelesaikan malah sejumlah anggota Dewan dari komisi C merasa kecewa, karena saat jadwal sudah dibuat dan undangan sudah dilayangkan ke BUMD malah BUMD mangkir dari undangan Dewan saat itu. Rencana rapat itu dijadwalkan Usai rapat dengan sejumlah perusahaan terkait masalah Sungai Nilo. Jadwal selanjutnya Komisi C rencananya, menggelar rapat dengan BUMD terkait pemadaman listrik yang dikelolah BUMD Tuah sekata di beberapa titik, diantaranya di Kuala Panduk Kecamatan Teluk Meranti dan di Kecamatan Bandar Petalangan. Pemanggilan tersebut, menurut Wakil Ketua Komisi C Eka Putra S.Sos rencananya akan memberikan masukan terkait sengkarut masalah yang dihadapi oleh BUMD Tuah sekata saat ini, terkait pengelolaan listrik yang ditangani oleh perusahaan plat merah tersebut. "Namun sayang hearing yang sudah dijadwalkan dan undangan sudah disampaikan ke pihak BUMD ternyata dari pihak BUMD tidak hadir sehingganya membuat sejumlah anggota dewan dari komisi C merasa kecewa karena enggak ada solusi saat itu namun saat ini permasalahan listrik di beberapa daerah sudah teratasi dengan dioperasikannya PLTG Langgam power yang saat ini sudah dirasakan manfaatnya oleh hampir seluruh masyarakat Pelalawan," ungkap Eka Kesal. Selanjutnya, terkait masalah gajih

DPRD mencoba memediasi penyelesaian mantan PT Patra yang di PHK dengan dengan perusahaan. atau hak buruh yang tak kunjung direalisasikan oleh perusahaannya, dan kali ini menimpah puluhan eks karyawan PT Patra , puluhan karyawan tersebut di PHK oleh perusahaannya PT Patra awal tahun lalu. Namun alih gajih dan hak-hak mereka yang lain belum dibagikan kepada mereka sampai sekarang sehingganya mereka mengadukan hal tersebut ke DPRD, berharap bisa menjadi mediator agar hak-hak mereka bisa dikeluarkan oleh perusahaan yang mempekerjakan mereka. Tak tanggung-tanggung, dalam mengatasi masalah ini, DPRD langsung membentuk tim gabungan yang terdiri dari komisi A dan B dalam menyelesaikan kasus ini dengan melibatkan Disnaker Pelalawan. Rarapat dengar pendapat pun mulai digelar dengan mengundang semua yang terkait masalah ini. Namun sayang, setiap kali rapat digelar, PT Patra selaku perusahaan yang mempekerjakan tidak pernah hadir dan terkesan menghindar untuk menyelesaikan masalahnya sendiri. Hal ini terlihat dari setiap kali rapat di gelar DPRD namun yang bersangkutan tidak pernah hadir walaupun undangan sudah dilayangkan sehingganya sejumlah Dewan langsung membuat kesimpulan, bahwa rapat selanjutnya yang akan dijadwalkan dalam Bamus awal bulan ini akan memanggil PT Patra secara Paksa. Seperti halnya rapat terakhir yang digelar oleh Komisi A dan B DPRD Pelalawan pada Jumat (17/5), mereka kembali mengundang rapat terkait masalah ini, diantaranya eks karyawan PT Patra, PT KIK selaku User (Pemberi pekerjaan kepada PT Patra) dan Disnaker. Dalam rapat tersebut, terlihat PT Patra tidak hadir sehingganya pada pemanggilann ke-4 nantinya, DPRD akan memanggil Paksa perusahaan tersebut, karena dinilai tidak ada itikad baik untuk menyelesaikan masalah dan dianggap tidak menghargai DPRD. Rapat yang di pimpin oleh Markarius Anwar, selaku Wakil Ketua Komisi A ini, di hadiri oleh sejumlah Anggota Dewan dari komisi A dan B, diantaranya Sozifao Hia, T Khairil ST, Sunardi, H Herman Maskar Abdul Anas Badrun, Nasarudin dan Wakil Ketua II DPRD Pelalawan H Kasyadi. Dari hasil pantauan Haluan Riau di ruang rapat terlihat rasa kesal dari raut muka para mantan karywan PT Patra yang sudah lima bulan di PHK tidak menerima pesangon dan gajih dari perusahaan tempat dia bekerja yakni, di PT Patra, namun PT Patra sendiri berdalih tidak bisa membayar karena belum ada nerima tagihan dari User yakni, dari PT KIK. Sementara itu, Hermanto mewakili manajemen dari PT KIK yang hadir, pada saat ra-

nya kepada Patra. Hal inilah yang menyebabkan karyawan Patra menjadi korban. Sementara, itu Edi Surya bersama sejumlah stafnya dari Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Pelalawan juga menyampaikan kedalam forum bahwa sejauh ini pihak Disnaker sudah berupaya untuk memediasikan masalah ini agar bisa secepatnya selesai dan para mantan karyawan ini bisa menerima haknya berupa pesangon dan hak-hak yang lainnya namun upaya sudah dilakukan tapi tak kunjung selesai karena masalahnya tetap sama yakni permasalahan internal antara kedua perusahaan tersebut yang tidak mungkin di ikut campuri oleh Disnaker karena Disnaker hanya bisa menyelesaikan permasahan antara perusahaan dengan karyawan. Setelah mendengarkan keterangan dari semua pihak walau tidak dihadiri oleh PT Patra sendiri yang disayangkan oleh DPRD maka DPRD meminta supaya pada penjadwalan selanjutnya PT Patra Harus dihadirkan secara Paksa karena sudah tiga kali mangkir dari undangan, dan rencana nya masalah ini harus selesai secepatnya karena uang untuk membayarkan pesangon dan gajih para karyawan masih ada walaupun masih di tahan oleh PT KIK, “artinya uang untuk membayar ada dan mantan karyawan menuntut agar hak –hak mereka supaya dibayarkan dan ini sudah terlalu lama, jadi kita kesampingkan dulu masalah internal antara perusahaan dan dahulukan hak pekerja karena mereka sudah menyelesaikan kewajibannya,” kata Anas Badrun. Dan kesimpulan dari rapat tersebut di sampaikan oleh Markarius Anwar, bahwa pada rapat selanjutnya PT Patra harus dihadirkan secara Paksa dan diselesaikan di DPRD dengan mendatangkan PT KIK dan mantan Karyawan, diminta supaya KIK untuk membayarkan kekurangan tagihan ke PT Patra supaya bisa di bayarkan Hak Karyawan nya sedangkan masalah Internal Perusahaan bisa diselesaikan antara keduanya dan tidak harus pekerja yang jadi korbannya, dan dari hasil penyelesaiannya maka akhirnya DPRD sudah menuntaskan masalah ini dan parah mantan karyawan PT Patra memperoleh haknya sesuai ketentuan. Dan yang terakhir masalah Realisasii program Corporate Social Responbility (CSR), dalam masalah ini dilaporkan Gabungan Ormas dari Pelalawan yang menuding sejumlah perusahaan tidak merealisasikan kewajibannya yakni program CSR untuk peningkatan ekonomi masyarakat sekitar perusahaan. Namun perusahaan yang dituding oleh gabungan ormas tersebut, yang dilaporkan ke Dewan yakni,

Musimmas, namun mereka keduanya enggak hadir dan rapat kita batalkan dan akan kita lanjutkan awal bulan depan setelah kita jadwalkan dalam Bamus besok, pemanggilan keduanya berdasarkan laporan dari Gabungan Ormas yang menyatakan, dua perusahaan tersebut, terindikasi tidak menjalankan kewajibannya kepada masyarakat sekitar perusahaan serta akan mempertanyakan sejumlah perizinan mereka.” Demikian hal ini, disampaikan Ketua Komisi A DPRD Pelalawan Nasarudin didampingi Sekertaris Komisi C Habibi Hapri SH,di ruang rapat Jumat (17/5). Mewakili rekannya salah satu anggota Forum Hearing dari Gabungan Ormas Emen Satria menyampaikan rasa kekesalan mereka terhadap kedua perusahaan tersebut yakni PT Gandaerah Hendana dan PT Musimmas yang tidak hadir memenuhi undangan DPRD Pelalawan terkait pengaduan mereka yang disampaikan ke DPRD saat hari Buruh awal bulan lalu tepatnya 1 Mei lalu, “Memang sepertinya mereka tidak menghargai kita dan DPRD bang, uda jelas di undang masak enggak datang, padahal mereka diundang supaya masalahnya bisa selesai cepat, sementara kami semuanya kami hadir mewakili organisasinya masing-masing mulai dari tokoh masyarakat, pemuda sampai mahasiswanya juga hadir,” demikian dikatakan Emen kepada Haluan Riau. Sepertinya rasa kecewa Gabungan Ormas atas ketidak hadiran kedua perusahaan tersebut cukup membuat mereka marah, pasalnya mereka mengancam bahwa Gabungan Ormas ini yang terdiri dari Masyarakat, Pemuda dan Pelajar akan mengambil insiatif sendiri berupa langkah tegas menurut mereka dianggap pantas yakni melakukan pemblokiran jalan serta menghentikan aktifitas perusahaan . “Kalau kayak gini jadinya dan mereka tidak menghormati kita, kita bang dari semua Gabungan Ormas akan membuat langkah tegas yang menurut kami pantas yakni, kami akan melakukan pemblokiran akses jalan yang mereka lintas serta akan menghentikan aktifitas perusahaan, "kata Emen. Ketika ditanya soal apa tuntutan masyarakat kepada kedua perusahaan tersebut, Emen menyampaikan sejauh ini, masyarakat khususnya di daerah kawasan PT Gandaerah Hendana belum pernah merasakan program Corporate Social Responbility (CSR), serta program lain yang sifatnya dapat meningkatkan kualitas ekonomi dan pendidikan masyarakat di sekitar perusahaan tersebut. Selain, itu masyarakat juga menuding bahwa ada permasalahan perizinan atau Hak

TAK dihadiri dua perusahaan PT Gandaerah Hendana dan PT Musimmas, hearing komisi A dan B bersama Gabungan Ormas gagal digelar oleh Dewan pat tersebut menerangkandiakui olehnya saat ini masih ada uang Patra yang belum dibayarkan, karena di dalam kontrak kerja sama atau MOU antara keduanya pihak PT Patra belum bisa menyerahkan dokumen yang diminta KIK, sehingga pihak KIK belum bisa menyerahkan tagihan sepenuh-

PT Gandaera Hendana dan PT Musimmas tidak hadir penuhi, undangan Dewan yang dijadwalkan pada Jumat (17/5), sehingganya membuat kecewa gabungan ormas tersebut. “Benar, kita mengundang kedua perusahaan perkebunan kelapa sawit yakni, PT Gandaerah Hendana dan PT

Guna Usaha (HGU) di PT Gandaerah Hendana.“Sedangkan untuk PT Musimmas kita juga menuntut hal yang sama yakni, realisasi program CSR serta ingin mempertanyakan masalah HGU mereka dan juga ada indikasi permasalahan lingkungan,” jelas Emen. (advertorial)

q LAYOUT: MUHARMI


7 SAMBUNGAN Besok MK Gelar Sidang Panel RABU, 25 SEPTEMBER 2013

PEKANBARU (HR)-Bila tidak ada aral melintang, besok (Kamis, 26/9) Mahkamah Konstitusi akan menggelar sidang panel tuntutan pasangan Achmad-Masrul (Beramal) dan Wan Abu Bakar-Isjoni (WIN) terhadap Komisi Pemilihan Umum

Provinsi Riau. Untuk itu, MK akan memanggil ketiga pihak untuk bersidang. Kuasa Hukum Pasangan Beramal Rahmat Zaini SH, membenarkan hal itu. Kepada wartawan, Selasa (24/ 9), Zaini mengaku surat undangan MK sudah masuk ke

kantor rekannya Fatra Zein di Jakarta. "Dalam surat itu menyebutkan pemohon diundang untuk sidang panel di MK tanggal 26 September,'' ungkap Rahmat Zaini. Pihaknya yakin pelanggaran Pilgubri kemarin ter-

struktur, sistematis dan massif. Penggelembungan suara terjadi di seluruh kabupaten/kota. Diduga ada PNS yang bekerja dengan tersistem dan terstruktur mengerahkan ke jajarannya untuk memenangkan salah satu pasangan calon.

Sementara itu, M Rais Hasan selaku kuasa hukum pasangan WIN, juga mengakui pihaknya diundang datang ke MK. Namun Rais mengaku ia belum pasti akan mengikuti sidang di Jakarta. Sebab kuasa hukum WIN juga ada di Ja-

Dikhawatirkan... DIKETAHUI terjadi penurunan atau lendutan itu 25 cm hingga 26 cm," terangnya. Lebih lanjut Sugeng menerangkan, seharusnya lendutan ke bawah itu tidak boleh ada. Seharusnya lengkungannya ke atas bukan ke bawah. "Jangankan melengkung ke bawah, sama rata saja tidak boleh. Karena itulah yang dinamakan camber," terangnya. Salah Rencana dan Lapangan Ketika Hakim Ketua Togi Pardede, SH, menanyakan penyebab terjadinya lendutan itu, Sugeng mengatakan penyebabnya adalah kesalahan perencanaan dan pelaksanaan di lapangan oleh kontraktor. "Kondisi ini disebabkan adanya perencanaan yang kurang cermat dan kesalahan dalam pelaksanaan di lapangan oleh kontraktor Pak Hakim," ujarnya. Tidak itu saja, saat ini ada hanger Jembatan Siak III yang kondisinya sudah kritis dan terlalu tegang. Saat ditanya apa akibatnya jika kondisi itu dibiarkan, Sugeng mengatakan, jika kondisi itu dibiarkan, maka jembatan akan putus dan akan terjadi musibah seperti Jembatan Kutai Kar-

Dari Hal. 1 tanegara. Dikatakannya, saat ini Jembatan Siak III itu tinggal menunggu ambruk. "Seperti yang kita lihat, saat ini jembatan itu hanya bisa dilalui oleh kendaraan ringan. Apabila suatu waktu ada truk yang lewat, maka hanger akan mendapat beban lebih sehingga jembatan putus," ujarnya. Ia mengaku tidak bisa memperkirakan kapan jembatan tersebut akan ambruk. "Jembatan tersebut ambruk tergantung kapan jembatan tersebut dilalui oleh truk dan berapa lama dilalui," ujarnya. Kepada majelis hakim, dirinya juga mengakui sebelumnya bersama ahli lainnya dari ITB, UGM dan Kementerian Pekerjaan Umum sudah merekomendasikan beberapa perbaikan pada jembatan tersebut. Namun kenyataannya hingga saat ini belum dilakukan. Untuk melakukan perbaikan terhadap jembatan itu menurutnya, jembatan harus ditutup terlebih dahulu. Untuk perbaikannya diperkirakan membutuhkan waktu selama tiga bulan. Sementara itu, penasehat hukum penggugat, Iwat Endri

SH, menanyakan berapa kapasitas Jembatan Siak III tersebut sesuai yang dirancang sebelumnya. Menurut Sugeng, Jembatan Siak III dirancang kelas A, yakni jembatan dapat dilalui oleh kendaraan bermuatan 50 ton per unit dan dapat dilewati truk bermuatan 50 ton tersebut secara beriringan di atas jembatan itu. "Namun kenyataannya kita lihat sendiri, hanya kendaraan ringan saja yang bisa lewat. Jika suatu waktu jembatan dibuka untuk truk, maka tidak akan lama jembatan akan ambruk. Padahal untuk jembatan kelas A minimal umurnya 50 tahun," ujarnya. Atas keterangan saksi ini, pihak tergugat dari PT Waskita Karya dan Dinas PU Riau tidak mengajukan pertanyaan dan keberatan. Sidang kemudian ditunda dan akan dilanjutkan Selasa mendatang. Tinjau Langsung Sementara itu, kondisi Jembatan Siak III itu juga mengundang perhatian serius dari DPRD Riau. Menurut Ketua Komisi C Azis Zaenal, Komisi C dengan pihak terkait akan meninjau langsung jembatan itu. Dari tinjauan itu, akan diambil sebuah kepu-

tusan apakah jembatan itu perlu ditutup atau masih dibiarkan beroperasi. "Dalam waktu dekat kita akan turun segera dengan semuanya. Kita tinjau kira-kira apa keputusan kita yang paling tepat. Satu dua minggu ini akan dirumuskan bersamasama," ujarnya. Dikatakan politisi PPP ini lagi, sejauh ini informasi tentang kondisi jembatan Siak III itu hanya terlihat dari visual, dan terlihat memang terjadi penurunan, ini harus diukur dengan alat yang pas. "Tentu kalau dikhawatirkan untuk dilalui, adanya penurunan bertahap, kita akan buat kesepakatan kalau ini membayakan kepentingan masyarakat kenapa jalan itu tidak dituupkan sementara sampai ada jaminan baik dari pelaksana maupun perencana. Intinya kita tidak mau ada yang korban di situ," tambah Aziz. Hal senada juga dilontarkan anggota Komisi C lainnya, Kirjuhari. Menurutnya, isu tentang keamanan Jembatan Siak III memang sudah menyeruak. Namun, dikatakan pula, sampai hari ini juga belum ada satu pihak pun yang memberikan kepas-

Ruhut menjadi ketua Komisi III pun gugur untuk sementara waktu. Bulan-bulanan Sementara itu, Ruhut sendiri jadi bulan-bulanan dalam rapat pleno kemarin. Interupsi demi interupsi terus terjadi dalam proses pelantikan Ruhut Sitompul sebagai Ketua Komisi III DPR RI. Sejumlah anggota yang menentang Ruhut menjabat ketua komisi mengungkapkan argumentasinya mulai dari kritik personal hingga ragu akan kemampuan politisi Partai Demokrat itu. Ruhut pun menjadi bulanbulanan. Interupsi pertama dilakukan politisi Partai Hanura, Sarifuddin Sudding. Sudding mengatakan, fraksinya menolak penunjukan Ruhut sebagai Ketua Komisi III. "Saya tak ingin Komisi III jadi komisi dagelan atau komisi badut. Saya selalu jaga marwah Komisi III. Saya pribadi dan fraksi menolak penunjukan Ruhut," ujar Sudding. Ia meminta agar Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso segera menerapkan Pasal 52 Ayat 2 dan Ayat 3. Dalam ayat tersebut, menurut Sudding, jika

musyawarah tidak tercapai maka langsung dilakukan voting. "Itu jelas. Jika tak mencapai mufakat maka berdasarkan suara terbanyak," kata Sudding. Hal senada juga disampaikan politisi Partai Golkar, Bambang Soesatyo. Sementara itu, politisi Partai Gerindra, Desmond J Mahesa mengkritik pernyaataan-pernyataan Ruhut yang kerap menimbulkan kontroversi. "Dia sempat katakan kalau Komisi III adalah komisi korupsi. Sekarang tunjukkan siapa yang korup? Saya tidak terima komisi ini disebut begitu," ujar Desmond. Selain itu, politisi PKS Aboebakar Al-Habsy mengatakan, penentuan siapa yang akan menjabat Ketua Komisi III menjadi hak Partai Demokrat sehingga penetapan Ruhut sebagai Ketua Komisi harus dihargai. Meski demikian, Aboebakar meminta pimpinan DPR untuk kembali mempertimbangkan karena banyaknya penolakan terhadap keputusan Demokrat. "Saya lihat ini suaranya sudah terlalu besar, nanti suasananya akan seperti apa.

Urusan Pak Ruhut kalau banyak penolakan akan susah bikin undang-undang. Jadi, kami usulkan kami kembalikan ke Fraksi Partai Demokrat untuk mencari yang bisa diterima kami semua," katanya. Politisi PPP Nurdin Mukli meminta agar Ruhut lebih baik mundur. Nurdin pun mengaku menerima banyak pesan yang merasa "risih" dengan penetapan Ruhut sebagai Ketua Komisi III. "Pak Ruhut lebih terhormat kalau mundur," katanya. Tetap Ruhut Meski penolakan terhadap Ruhut begitu tinggi, namun Partai Demokrat rupanya PD bersikukuh, Ruhut tetap akan diajukan jadi Ketua Komisi III. "Itu hak Partai Demokrat, kita tetap dorong Pak Ruhut," kata Ketua Harian PD Syarif Hasan. Menurut Syarief, penolakan terhadap Ruhut bersifat tendensius. Dia menyerahkan urusan penyuksesan Ruhut sebagai Ketua Komisi III DPR kepada Fraksi PD DPR. "Sekarang sudah ditanam, Ketua Fraksi yang menyelesaikan," ujarnya. (rol/okz/kom/dtc/mel)

Ruhut... "UJARNYA dalam rapat pelantikan Ketua Komisi III DPR. Menurut Priyo, fenomena penolakan ini terbilang baru. Terlebih jika penentuan ketua komisi dilakukan dengan mekanisme voting. Karena itu, Priyo meminta waktu satu pekan lagi untuk Fraksi Demokrat memikirkan hal itu. Priyo pun menanyakan kepada seluruh anggota Komisi III yang hadir. "Apakah setuju?" tanya Priyo. "Setuju," sambut seluruh peserta rapat pelantikan Ketua Komisi III yang hadir. "Dengan demikian, atas nama rapat saya akan segera menelepon Ibu Nurhayati (Ali Asegaf, Ketua Fraksi Demokrat) dan diberi kesempatan untuk lapor ke DPP (Demokrat) atau SBY agar mengirimkan kembali surat paling lambat satu pekan dan surat itu akan kita bahas dengan waktu yang kita tentukan," tegasnya. Selama masa tenggang ini, Priyo menjelaskan, Ketua Komisi III yang sah memimpin Komisi III adalah Gede Pasek Suardika. "Pimpinan ini masih sah Pak Pasek," tegas Priyo. Sidang pun berakhir sekira pukul 14.35 WIB. Harapan

Dari Hal. 1

Jamaah... NANTI mereka berangkat bergabung dengan Kloter 18 Embarkasi Batam," tambahnya. Di Kloter ini, kedua JCH asal Kampar itu akan bergabung bersama JCH asal Provinsi Kalimantan Barat. "Sejauh ini, proses keberangkatan ke Tanah Suci berjalan lancar. Kita harap kondisi ini tetap terjaga hingga saat pulang ke Tanah Air nanti," tambahnya lagi. Gabung Kloter 18 Sementara itu, dua JCH asal Kampar yang akan bergabung dengan JCH Kloter 18 tersebut adalah Kamarudin Jasid bin Jasid (60) asal Kampung Terandam, Kecamatan Tambang dan istrinya Nuriyas binti H Nurbit. Menurut Kakan Kemenag Kampar H Fairus melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah H Dirhamsyah, perihal pemberangkatan kedua JCH ter-

Dari Hal. 1 sebut telah disampaikan Kemenag Riau. "Saat ini, kondisi keduanya sudah mulai membaik. Keduanya dijadwalkan akan berangkat ke Tanah Suci pada 27 September mendatang," terangnya. Ditambahkan Kepala Subbag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kampar H. Muhammad Hakam yang juga merupakan Ketua Tim Pemandu Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) Kabupaten Kampar yang didampingi Ketua Kloter 10 H Khairul Sabri, JCH Kampar yang tergabung dalam Kloter 10 telah berziarah ke lima tempat bersejarah di Kota Madinah Al Munawwarah. Yakni Jabal Uhud, kebun kurma, Masjid Kuba, Masjid Qiblatain dan pemakaman Baqi. Mengenai kondisi kesehatan para JCH Kampar, menurutnya

saat ini dalam kondisi baik. "Mudah-mudahan kondisinya tetap terjaga seperti ini," ujarnya. Aktivitas serupa juga dilakukan para JCH asal Kabupaten Rokan Hulu. Setelah melaksanakan salat Arbain, mereka dijadwalkan akan mengunjungi sejumlah tempat bersejarah di Madinah dan sekitarnya. Informasi itu diterima pihaknya dari Ketua TPHD Rohul Ahmadi SHI, yang turut serta dalam rombongan JCH asal Kabupaten Rokan Hulu. "Sesuai laporan yang kita terima dari TPHD, JCH saat ini tengah mengunjungi tempat-tempat bersejarah, seperti Bukit Uhud yang terkenal dengan Perang Uhudnya, begitu juga Masjid Kuba sebagai masjid pertama yang dibangun Nabi Muhammad SAW dan Masjid Qiblatain, yang dikenal dengan masjid besejarah dimana Nabi sholat menghadap dua

Qiblat yaitu Masjidil Aqsha dan Ka'bah. Tidak itu saja, para JCH tersebut juga akan berkunjung ke Khandaq, salah satu tempat peperangan yang cukup terkenal pada Masa Nabi Muhammad SAW dan ke tempat perkebunan kurma, termasuk pasar kurma yang terekenal di Madinah. Dalam perjalanannya, JCH asal Kabupaten Rokan Hulu saat ini dalam keadaan sehat wal afiat. "Berdasarkan laporan laporan yang kita dterima dari TPHD Ahmadi SHI, para JCH dalam kondisi sehat wal afiat, semuanya dapat melaksanakan sholat Arbaien di Masjid Nabawi, dapat melakukan ziarah di makam Nabi Muhammad SAW, Abu Bakar Siddik dan Umar Bin Khattab, serta ziarah ke pemakaman umum Baqi yang terkenal itu," tutup Ahmad Supardi. (sar/oni/gus)

Desa Sincalang di Kabupaten Inhil. Namun, karena jalan ini merupakan rute tetap armada angkutan batu bara serta kendaraan berat lainnya, mengakibatkan jalan tersebut cepat hancur. Saat ini, sejumlah titik kerusakan tak ubah seperti kubangan kerbau yang nyaris tak bisa dilewati kendaraan bermotor ukuran kecil atau sepeda motor. Menurutnya, masyarakat sangat mengharapkan pemerintah segera memperbaiki kerusakan jalan tersebut. Sebab jalan itu merupakan satu-satunya penghubung antara Inhu dengan Inhil.

Bahkan sepanjang jalan raya tersebut ada beberapa desa, baik di wilayah Inhu maupun Inhil. Di antaranya Desa Danau Rambai Inhu, Sincalang Inhil, Pengalihan, Mega Tani, Kempas Jaya, Km 8 Bagan Jaya dan Km 5 Rumbai Jaya. "Ribuan masyarakat di desa-desa itu mengharapkan pemerintah segera memperbaiki jalan itu. Sebab jalan ini melayani berbagai aktivitas masyarakat. Mulai dari transportasi hingga untuk menyuplai kebutuhan pokok, hasil pertanian, perkebunan serta BBM," ujarnya. Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU)

Inhu, H Asmara HK ketika dikonfirmasi mengatakan, Jalan Raya Sei Akar-Bagan Jaya merupakan jalan provinsi yang pernah ditingkatkan melalui proyek multiyears pada tahun 2007 lalu. "Kita akan melaporkan kerusakan ini pada Dinas PU Riau serta pihak-pihak terkait," ujarnya. Menurut Asmara, meski pengguna jalan mayoritas adalah masyarakat Inhu dan Inhil, namun kewenangan perbaikan, peningkatan maupun pemeliharaan jalan dilakukan Pemprov Riau. Jika harus ditangani Pemkab Inhu, banyak tahapan serta prosedur yang harus dilewati. (rez)

Puluhan... LEBIH kurang 45 kilomter. Namun sekarang, jalan yang dulunya mulus telah hancur total, " ungkap tokoh dan pemuka masyarakat Desa Danau Rambai Kecamatan Batang Gansal, Mariadi (45), Selasa (23/9). Dituturkannya, Desa Danau Rambai merupakan salah satu desa yang dilintasi jalan raya atau lebih dikenal dengan Jalan Lintas Samudra (Jalinsam). Tahun 2007 lalu, jalan raya ini telah diaspal sepanjang 45 kilometer mulai dari Simpang Granit atau Simpang Jalan Lintas Timur (Jalintim) hingga ke q REDAKTUR: SISWANDI

Dari Hal. 1

tian bahwa jembatan itu berbahaya untuk digunakan. "Nah kita minta dengan segala bahaya ini, Dinas PU Riau untuk menyelesaikan masalah ini. Dari dulu belum ada penyelesaian, belum ada jaminan jembatan itu aman dan juga belum ada pernyataan tidak aman," ungkap Kirjuhari. Kemudian, terkait hal ini, Kirjuhari meminta kepastian dari pihak pelaksana maupun perencana jembatan Siak III untuk mengeluarkan rekomendasi jelas apakah jembatan ini aman atau tidak. "Sekarang kita minta kepastian. Apakah jembatan ini aman atau tidak, agar masyarakat tidak dibuat resah," tambahnya. (hen/zal)

karta, dan kemungkinan pihaknya hanya akan mempersiapkan apa yang diperlukan sidang itu dari Pekanbaru. Ketua KPU Riau, H Tengku Edy Sabli juga telah mendapatkan undangan dari MK. Edy juga mengungkap-

POLEMIK RS SILOAM

Pansus Targetkan Tuntas Oktober PADANG (HR)-Ketua Panitia Khusus persoalan Rumah Sakit (RS) Siloam di DPRD Kota Padang, Erison, menyatakan pihaknya memasang target, paling lambat akhir Oktober 2013 persoalan RS Siloam tuntas diputuskan DPRD Kota Padang. Isi keputusan itu bisa saja memerintahkan untuk menghentikan proyek itu atau juga bisa sebaliknya, memerintahkan untuk dapat melanjutkannya. "Kami terus mengawal, masalah Siloam ini. Bahkan, terus memprosesnya hingga tuntas," terang Erison, Selasa (24/9). Dalam pekan ini, berdasarkan hasil rapat internal Pansus, jika tidak ada halangan akan memanggil Pemko Padang dan jajaran. "Nantinya, kami akan tanyakan dan meminta kejelasan terhadap perencanaan pembangunan RS Siloam, termasuk dampak lalu lintasnya, dan apakah sudah melalui prosedur atau belum," tegas kader Demokrat ini. Selanjutnya Pansus akan mempertemukan secara bersama-sama antara Pemko Padang dan MUI. Dikatakannya, jika dari hasil rapat kerja nanti ditemukan yang tidak sesuai dengan aturan yang berlaku, maka pembangunan RS Siloam beserta sekolah dan malnya bisa dihentikan. Tapi, jika memenuhi aturan yang berlaku maka bisa dilanjutkan. (h/ade)

Catatan... SEBELUMNYA ada Achmad Masrul asal Kabupaten Bengkalis. Pria ini pernah menjadi Hakim Agung tahun 1989 lalu. Karir Zahrul sebagai hakim, juga diwarnai dengan seragam kisah. Di antaranya. sewaktu menjabat Ketua Pengadilan Bangko di Provinsi Jambi tahun 2000 lalu, ia pernah menjatuhkan vonis mati terhadap tiga terdakwa kasus pembuhunan sadis satu keluarga. Ketiga terdakwa tega membunuh tujuh orang anggota keluarga. Tidak hanya itu, anak gadis keluarga itu juga sempat diperkosa sebelum dibunuh. Selanjutnya, mayatnya dibuang ke sungai. "Itu kasus yang sangat sadis," ujarnya mengenang. Ingat Kampung Walaupun telah malang melintang bertugas di sejumlah wilayah di Indonesia, Zahrul Rabain ternyata sosok yang sederhana dan tak lupa akarnya. Bahkan wawancara yang dilakukan bersama Zahrul, dilakukan dalam bahasa kampung. Menurut pengakuan ayah dari empat anak yang pernah mengikuti Training Course On Improvement of Mediation System - Ministry of Justice Japan di Tokyo Jepang tahun 2008, ia baru saja kembali dari kampung halamannya di Sungai Pinang. Bahkan bulan depan dirinya berniat akan kembali pulang ke kampung. "Sering pulang karena cucuang awak (cucu saya) ba-

Dari Hal. 1 nyak di sinan (kampung)," ujarnya. Selain rindu sama cucuang, Zahrul Rabain juga mengaku ingin melepaskan kesukaan masakan kampung yang digemarinya. Seperti lopek karambial kukui (lepat kelapa kukus), sambal punju bagalimpin (otun) dan asam semauang. "Itu makan-makanan yang lomak (enak)," ujar putra dari pasangan Rabain Datuk Tan Kayo dan ibu Jamiah ini. Ucapan Selamat Warga Kuansing juga berbesar hati dengan prestasi Zahrul Rabain. Ucapan selamat pun tak henti mengalir ditujukan kepadanya. Seperti dituturkan Sekdakab Kuansing, Drs H Muharman, MPd. "Atas nama pribadi dan Pemkab Kuansing, merasa bangga atas kesuksesan saudara Zahrul Rabain menjadi Hakim Agung. Beliau adalah orang jujur dan amanah, beliau juga putra asli Kuantan Mudik lama dan Hulu Kuantan yg berkiprah di bidang hukum, Kita doakan beliau dapat menjalankan tugas dengan baik dan bertambah sukses," ujarnya. Menurut Muharman, Zahrul Rabain merupakan kakak kelasnya sewaktu menempuh pendidikan di Mualimin Muhamadyah Lubuk Jambi beberapa puluh tahun lalu. "Beliau juga lepasan Mualimin Muhammadyah Lubuk Jambi. Beliau dua tahun di atas saya," ujar

Tiga... DAIHATSU Xenia Nopol BA 2599 BO, langsung tancap gas tanpa menghiraukan perintah petugas. "Tersangka datang dari arah Pekanbaru menuju Padang. Persis di kawasan Hulu Aia, tersangka melarikan diri setelah menabrak pejalan kaki. Kebetulan ada petugas kita di sana yang melihat kejadian dan melakukan koordinasi dengan petugas lainnya di Mapolres. Akhirnya ciri-ciri mobil diketahui. Ketika mobil tersebut melintas, langsung dikejar petugas. Tak lama kemudian, ketiganya diamankan," terang Kapolres Limapuluh Kota AKBP Cucuk Trihono melalui Kasatr Rskrim AKP Russirwan, Selasa (24/9) kemarin. Diterangkannya, mobil tersangka yang dikemudikan Mashur Rahmat sekaligus otak komplotan tersebut dipepet petugas ketika berada di jalan Raya Tanjung Pati, persisnya di depan Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Limapuluh Kota.

Muharman. Begitu juga Camat Hulu Kuantan, Drs Sukarman juga merasa bangga dengan keberhasilan Zahrul Rabain. "Sangat membanggakan. Kita harap ini juga menjadi contoh sekaligus memotivasi generasi muda untuk mengembangkan potensi yang mereka miliki," ujarnya. Sementara itu Zahrul Rabain yang dimintai komentarnya terkait hal itu, mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungan dari masyarakat Riau, khususnya Kuansing. "Terima kasih atas support dan doanya," ujarnya. Seperti diketahui, Zahrul Rabain berhasil mengumpulkan suara terbanyak saat pemilihan calon Hakim Agung di gedung DPR-RI kemarin. Zahrul berhasil memperoleh 39 suara, sementara Sumadijanto mendapatkan 28 suara, Maruap Dohmatuga 27 suara, sementara itu Eddy Armi hanya 24 suara. Berikut perolehan suara calon hakim agung, Sudrajat Dimyati 1 suara, Hartono Abdul Murad 0 suara, Manahan MP Sitompul 5 suara, Fal Arofah Windiani 23 suara, Eddy Armi 25 suara, Sumardijanto 28 suara, Is Sudaryono 15 suara, Maruap Dohmatiga 27 suara, Bambang Edy Sutanto. Soedewo 11 suara, Mulijanto 3 suara, Heru Iriani 20 suara, Zahrul Rabain 39 suara, sedangkan suara abstain sebanyak satu orang. *** Dari Hal. 1

Ketika itu diketahui, ketiga tersangka diduga baru saja selesai mengonsumsi narkoba. "Ketika didesak, mereka mengaku akan melakukan aksi perampokan ke Kota Padang serta Kota Bukittinggi. Mereka akhirnya langsung digiring ke Mapolres Limapuluh Kota," tambah Russirwan. Belakangan diketahui, Mashur Rahmat ternyata residivis yang kabur dari Lapas Kelas IIA Biaro. Ia pernah tersandung berbagai kasus dan pernah beberapa kali keluar masuk sel di Pekanbaru. "Tersangka yang berprofesi sebagai sopir ini tak segan-segan melukai korbannya. Mashur Rahmat masih berstatus DPO di Lapas Kelas II A Biaro. Memasuki enam bulan hukuman dari dua tahun vonis kurungan penjara, tersangka malah kabur dari LP kelas II A Biaro," ujar Russirwan. Begitupun dengan ter-

sangka lainnya. Gunawan yang berprofesi sebagai anggota Satpol PP Kabupaten Siak, Riau yang masih berstatus honorer itu juga diduga telah mengonsumsi narkoba. Ia mengaku hanya mencari mobil serta mengantar otak pelaku yang juga tetangganya itu ke Kota Padang. Satu tersangka lain, Adan, yang keseharian sebagai kernet, mengaku hanya menemani Mansur Rahman serta Gunawan. Sementara itu, petugas Lapas Kelas II A Biaro yang datang ke Mapolres Payakumbuh, membenarkan Mashur adalah salah seorang penghuni lapas yang kabur pada tahun 2011 lalu. "Saat di Lapas, ia berkelakukan baik dan pernah dipekerjakan khusus dari tahanan lainnya. Tetapi, memasuki enam bulan kurungan, ia kabur bersama seorang temannya yang sekarang masih DPO," terang Fazni Aziz, Pembina Didikan Lapas kelas II A Biaro. (h/cw-ddg)

menilai Palestina memiliki kekuatan di serangan balik dan pertahanan yang sangat baik. Meski demikian, ia mengaku belum menentukan strategi yang akan dipakai untuk laga nanti. "Saya mungkin belum bisa mendapatkan gambaran secara keseluruhan dari pertandingan ini. Karena pasti permainan mereka akan berubah, berbeda dengan melawan Maroko. Tapi saya menilai mereka punya pertahanan yang sangat solid," lanjutnya. "Mereka punya counter attack yang sangat baik se-

kali sehingga hal itu yang juga harus kami waspadai." Sementara itu bek kanan timnas Alfin Tuasalamony yang ikut serta menonton pertandingan itu menyebut Palestina memiliki beberapa pemain yang berbahaya. "Kalau Palestina, mereka punya pertahanan yang bagus. Kami harus mengantisipasi serangan balik mereka. Apalagi pemain mereka nomor 10 (Ashraf Alfa Waghra), sangat berbahaya dan bek kanan mereka juga bagus," kata pemain asal klub CS Vise itu.(dtc/ssc/pep)

Waspada... COACH RD mengatakan dirinya sengaja menonton langsung pertandingan Palestina melawan Maroko dimana Maroko menang 3-1 untuk mencari tahu kekuatan lawannya itu. "Saya menonton pertandingan malam itu karena saya ingin melihat apa-apa yang masih kurang untuk anak-anak. Saya fokus mempersiapkan strategi dan mencari tahu tingkat kesulitan dari Palestina," ujar RD di Palembang. Dari hasil pantauannya selama pertandingan itu, RD

kan, selain Beramal, pihak WIN juga menggugat ke MK. ''Kami juga diundang untuk mengetahui apa saja materi gugatannya. Sidangnya akan dijadikan satu dengan dua pemohon dan KPU sebagai termohon,'' kata Edy Sabli.(zal)

Dari Hal. 1

q LAYOUT: JUMAILIS


8

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

ADVERTORIAL

PUBLIKASI KEGIATAN DAN PEMBANGUNAN PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU

ISO 9001 Simbol Pelayanan Terbaik Pemkab Inhu ISO 9001 merupakan standar internasional di bidang sistem manajemen mutu. Suatu lembaga/organisasi yang telah mendapatkan akreditasi (pengakuan dari pihak lain yang independen) ISO tersebut, dapat dikatakan telah memenuhi persyaratan internasional dalam hal manajemen penjaminan mutu produk/jasa yang dihasilkannya. Generic Generic berarti standar yang sama dapat diterapkan pada berbagai organisasi, besar atau pun kecil, apapun product dan layanannya, dalam sembarang actifitas suatu sektor, dan apakah itu adalah perusahaan business, layanan public atau departemen pemerintahan. Sistem manajemen mengacu pada apa yang organisasi lakukan untuk mengelola proses, atau aktivitas, sehingga produk atau jasa memenuhi tujuan yang telah ditetapkannya sendiri, seperti: qMemenuhi persyaratan kualitas pelanggan, qSesuai dengan peraturan, atau qtujuan lingkungan. Siapakah yang dapat menggunakan ISO 9001? Setiap jenis organisasi dapat mengambil manfaat dari penerapan atas persyaratan-persyaratan ISO 9001 berdasarkan delapan prinsip-prinsip manajemen : qorganisasi yang berfokus pada pelanggan qkepemimpinan qketerlibatan orang q pendekatan terhadap proses pendekatan yang sistematik pada manajemen qpembuatan keputusan berdasarkan qpendekatan nyata qhubungan dengan pemasok yang saling menguntungkan qpeningkatan berkesinambungan

Apa sajakah manfaatmanfaat yang diperoleh dari pendaftaran ISO 9001? qKepuasan pelanggan – dengan penyampaian produk secara konsisten dalam memenuhi persyaratanpersyaratan pelanggan qMengurangi biaya operasional – dengan peningkatan berkesinambungan pada proses-proses dan hasil dari efisiensi operasional qPeningkatan hubungan pada pemegang kepentingan – termasuk para staf, pelanggan dan pemasok qPersyaratan kepatuhan hukum – dengan pemahaman bagaimana persyaratan suatu peraturan dan perundang-undangan tersebut mempunyai pengaruh tertentu pada suatu organisasi dan para pelanggan anda qPeningkatan terhadap pengendalian manajemen resiko – dengan konsistensi secara terus-menerus dan adanya mampu telusur suatu produk dan pelayanan qTercapainya kepercayaan masyarakat terhadap bisnis yang dijalankan – dibuktikan dengan adanya verifikasi pihak ketiga yang independen pada standar yang diakui qKemampuan untuk mendapatkan lebih banyak bisnis – khususnya pemenuhan spesifikasi-spesifikasi pengadaan yang membutuhkan sertifikasi sebagai suatu persyaratan untuk melakukan suplai barang dan jasa

BUPATI Indragiri Hulu Yopi Arianto, SE bersama Bupati Pelalawan HM Harris menggelar rapat bersama jajaran direksi Pertamina dan Medco dalam kelanjutan pengelolaan blok migas Lirik dan Ukui. Bagaimanakah melakukan pendaftaran sertifikasi ISO 9001? qProses registrasi berikut dengan tiga langkah sederhana: qAplikasi permohonan pendaftaran dilakukan dengan melengkapi kuestioner SMM q Asesmen terhadap ISO 9001 yang dilakukan oleh NQA – dimana suatu organisasi haruslah dapat menunjukkan bahwa manajemen mutu yang dilakukannya telah benar-benar berjalan secara minimal dalam jangka waktu tiga bulan sesuai seluruh urutan (siklus) dari audit internal qPermohonan pendaftaran disetujui oleh NQA, berikut tahapan selanjutnya harus dilakukan oleh klien. Program tahunan kunjungan audit pengawasan (surveilans) haruslah benar-benar dilaksanakan serta proses sertifikasi ulang setelah tiga tahun masa berlakunya sertifikasi ISO 9001 tersebut.

Setelah melalui proses yang panjang dan melelahkan untuk memenuhi standar pelayanan publik, akhirnya Badan Penanaman Modal Daerah dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMD-PPT) Kabupaten Indragiri Hulu berhasil meraih ISO 9001. Karena untuk meraih ISO 9001 itu tidak semudah membalik telapak tangan dan ISO 9001 merupakan standar internasional yang diakui untuk sertifikasi Sistim Manajemen Mutu (SMM). SMM itu sendiri menyediakan kerangka kerja bagi penyedia layanan dan seperangkat prinsipprinsip dasar pendekatan manajemen secara nyata dalam aktifitas rutin untuk terciptanya konsistensi mencapai kepuasan pelanggan atau konsumen. Hal itu pula yang telah dilakukan oleh BPMD-TPP Kabupaten Indragiri Hulu yang mengangkat visi nyaman dan aman dalam

berinvestasi dan pengurusan izin untuk merebut ISO 9001. Usaha dan upaya serta kekompakan di BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu sekitar empat bulan lalu dengan pembentukan Tim manajemen mutu bermulanya untuk memperoleh ISO 9001. Ketua Tim manajemen mutu yang dikomandoi langsung oleh Kepala BPMD-PPT Adri Respen R STT dan dibantu Sekretaris BPMD-PPT Samijan bersama bidang-bidang. Pembentukan tim tersebut disosialisasikan kepada pegawai yang ada di BPMD-PPT dengan harapan dapat mendukung program menuju pelayanan berstandar internasional. Melalui perangkat tim tersebut, dilakukan auditor internal yang mengacu kepada SOP di BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu. Bahkan untuk memuluskan auditor tersebut, pihak BPMDPPT meminta bantuan konsultan/

Layanan Perizinan NO

JENIS IZIN

WAKTU PENGERJAAN

1.

Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)

3 hari kerja

2.

Tanda Daftar Perusahaan (TDP)

3 hari kerja

3.

Tanda Daftar Gudang (TDG)

3 hari kerja

4.

Surat Izin Tempat Usaha/Izin Gangguan (HO)

3 hari kerja

5.

Izin Reklame

3 hari kerja

6.

Izin Mendirikan Bangunan (IMB)

3 hari kerja

7.

Izin Pangkalan Minyak Tanah

3 hari kerja

8.

Izin Usaha Pertambangan Operasi Produksi

14 hari kerja

9.

Izin Usaha Industri (IUI)

14 hari kerja

10.

Tanda Daftar Indistri (TDI)

3 hari kerja

11.

Izin Usaha Jasa Kontruksi (IUJK)

3 hari kerja

12.

Surat Izin Praktek Dokter Umum

3 hari kerja

13.

Surat Izin Praktek Dokter Spesialis

3 hari kerja

14.

Surat Izin Praktek Bidan

3 hari kerja

15.

Surat Izin Kerja Perawat

3 hari kerja

16.

Izin Apotik

14 hari kerja

17.

Izin Balai Pengobatan

14 hari kerja

18.

Izin Balai Pengobatan Tradisional

14 hari kerja

19.

Izin Mendirikan Rumah Sakit

14 hari kerja

20.

Izin Mendirikan SPBU/Pompa Bensin

14 hari kerja

21.

Izin Usaha Perkebunan (IUP)

14 hari kerja

22.

Izin Pengelolaan dan Pengasuhaan

14 hari kerja

23.

Burung Walet

14 hari kerja

24.

Izin Mendirikan Pembuangan Limbah Cair

14 hari kerja

25.

Izin Penyimpanan Limbah B3

14 hari kerja

26.

Izin Trayek

3 hari kerja

27.

Izin Usaha Angkutan

3 hari kerja

28.

Izin Pendirian Hotel

14 hari kerja

29.

Izin Usaha Pariwisata

14 hari kerja

30.

Izin Pemanfaatan Kayu Rakyat

3 hari kerja

31.

Izin Pemotongan Hewan

3 hari kerja

Perizinan Investasi Penanaman Modal NO

JENIS IZIN

WAKTU PENGERJAAN

1.

Pendaftaran Penanaman Modal

3 hari kerja

2.

Izin Prinsip Penanaman Modal

3 hari kerja

3.

Izin Usaha Penanaman Modal

3 hari kerja

4.

Izin Lokasi

3 hari kerja

q REDAKTUR: MOH MORALIS

WAKIL Bupati Indragiri Hulu Harman Harmaini dan Kepala BPMD PPT Inhu Adri Respen memperlihatkan sertifikat ISO 9001.

pendamping dari luar. Tidak tak sampai disitu, hasil aditor internal tersebut berlanjut dengan aditor ekternal dari pihak ISO 9001yakni tim Tuv Nord Indonesia. “Ada lima orang dari tim Tuv Nord Indonesia yang turun langsung melaksanakan audit di BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu pada bulan Juli lalu,” ujar Kepala BPMD-PPT Ardi Respen R STT didampingi Sekretaris BPMDPPT Samijan akhir pekan kemaren. Audit yang dilakukan oleh tim Tuv Nord Indonesia itu untuk seluruan sarana dan prasarana di BPMD-PPT. Bahkan yang acuan pertama dalam auditor tersebut terkait Sistim Manajemen Mutu (SMM) yang ada di BPMD-PPT. Apa yang telah dilakukan selama ini dibuktikan dengan hasil auditor, Tuv Nord Indonesia mengumumkan BPMD-PPT telah memakan SMM. Hal itu buktikan dengan dikeluarkannya sertifikan Tuv Nord Indonesia untuk BPMD-PPT pada tanggal 27 Agustus 2013 lalu. Dalam sertifikas tersebut tertulis Sertifikat dengan Sistim Manajemen ISO 9001 : 2008 berdasarkan prosedur Tuv Nord Indonesia, menyatakan Badan Penanaman Modal Daerah dan Pelayanan Perizinan Terpadu Kabupaten Indragiri Hulu Jalan Lintas Timur KM 5 Pematang Reba, Rengat, Indragiri Hulu 29351 Indonesia telah menetapkan dan menerapkan sistim manajemen sesuai standar untuk pelayanan publik dibidang perizinan, non perizinan dan penanaman modal. Registrasi sertifikat no 16 00 H 13113, no audit report I-H13115/2013 berlaku sampai tanggal 26 Agustus 2016 dan sertifikat awal tertanggal 27 Agustus 2013 dan akan dikenakan audit pengawasan secara berkala. Penyerahan sertifikat itu disampaikan oleh Tuv Nord Indonesia kepada Bupati Inhu Yopi Arianto SE yang diterima langsung oleh Wakil Bupati Inhu H Harman Harmaini SH MM.***

BPMD-PPT Optimis Dapat Pertahankan ISO 9001 SETELAH dapat meraih kesuksesan dibidang pelayanan bertarap internasional untuk pelayanan publik dibidang perizinan, non perizinan dan penanaman modal, BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu dihadapkan bagaimana dapat mempertahankan ISO 9001 tersebut. Karena, sertifikat dengan Sistim Manajemen bisa saja dijabut sebelum masa berakhirnya habis yakni pada tahun 2016 mendatang. Dicabutnya sertifikat ISO 9001 dalam tahun berjalan, apabila tidak dapat melewati audit pengawasan secara berkala. Bahkan untuk tiga tahun kedepan itu, sistim menajemen yang ada juga harus meningkat. Kepala BPMD-PPT Ardi Respen R STT didampingi Sekretaris BPMD-PPT Samijan ketika diminta tanggapan tentang mempertahankan sertifikat ISO 9001 mengakut optimis. “Dengan kebersamaan, kekompakan dan bersama kita bisa. BPMD-PPT optimis dapat mempertahan sertifikat ISO 9001,” ujarnya. Menurutnya, mempertahan cukup

berat dibanding mendapat sertifikat ISO 9001. Karena waktu untuk mendapatkan sertifikat hanya butuh waktu sekitar lima bulan. Sementara waktu untuk mempertahan sertifikat ISO 9001 mencapai selama enam tahun. Namun demikian sambungnya, sejumlah kita sederhana telah disiapkan untuk mempertahankan sertifikas ISO 9001 tersebut. Diantaranya, komitmen harus bulat dengan tetap menjaga kebersamaan hingga pada akhirnya dapat meningkatkan pelayanan publik dibidang perizinan, non perizinan dan penanaman modal. Selain itu sebutnya, apabila dapat mempertahan sertifikat ISO 9001 untuk pelayanan publik dibidang perizinan, non perizinan dan penanaman modal, secara tidak langsung dapat menumbuh kembangkan dunia usaha di Kabupaten Indragiri Hulu. Karena untuk memperoleh berbagai izin untuk usaha bagi investor di wilayah Kabupaten Inhu sudah berstandar internasional dan mudah diperoleh. Pada akhir ISO 9001 di tahun 2016

mendatang diharapkan sebagai salah satu jalan untuk dapat menambah pemasukan keungan bagi daerah melalui PAD hingga terwujudnya pembanguna yang merata untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Indragiri Hulu sejahtera tahun 2015.

“Untuk mempertahan ISO 9001 ini juga diharapkan dukungan semua pihak. Karena ketika investor dapat memperoleh perizinan dengan mudah di BPMD-PPT tentu harus didukung dengan rasa aman bagi invertor tersebut,” bebernya.***

Biaya Perizinan Nol Rupiah SEBANYAK 32 jenis perizinan dan 4 perizinan investasi penanaman modal, BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu tidak memungut biaya pengurusan perizinan atau nol rupiah. Hal itu juga telah didukung oleh empat poin yang menjadi misi di BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu Empat poin misi itu diantaranya, pertama, Mendorong terwujudnya iklim penanaman modal yang lebih kondusif dan meningkatkan peluang berinvestasi. Kedua, Mewujudkan efektifitas pelayan prima, ketiga Meningkatkan efektifitas promosi dan kerjasama penanaman modal dan

keempat, Meningkatkan professionalism dan kualitas pelayanan perizinan. Dalam pelayanan perizinan itu, BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu telah menerapkan slogan “senyum, salam, sapa, santu”. Bahkan slogan itu terlihat jelas melalui pondok senyum ketika pertama melangkahkan kaki kedalam kantor BPMD-PPT. Untuk memudahkan masyarakat mendapat pelayanan, BPMD-PPT Kabupaten Indragiri Hulu juga telah menyediakan layanan melalui wesite : www.bpmdppt.inhukab.go.id dan email : info@bpmdppt.inhukab.go.id. (Humas Setda Inhu) q LAYOUT: WIWIN


RABU, 25 SEPTEMBER 2013

ZONA PEKAN

9

KINERJA PT PLN TAK MEMUASKAN

Wawako Tolak Rencana Kenaikan TDL PEKANBARU (HR)- Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi dengan tegas menolak rencana kenaikan tarif dasar listrik pada Oktober mendatang. Dikatakan pada wartawan, Ayat Cahyadi, keSelasa (24/9). naikan tarif diPT PLN Winilai tidak wajar, layah Riau dan karena pelayanan Kepulauan Riau PT Perusahaan (Kepri), seharusListrik Negara nya memperbaitidak memuaski pelayanannya kan. "Apalagi, liskepada masyatrik di Pekanbaru rakat, sebelum sering padam. menaikkan Tarif Bahkan, tidak haDasar Listrik Ayat Cahyadi nya sekali sehari. (TDL). "Bukan Tapi, sudah seperti orang miseperti yang terjadi saat ini, num obat," ungkap Ayat kepemadaman listrik terus

RUDI YANTO Liputan Pekanbaru terjadi dan dikeluhkan masyarakat," ujar Ayat. Masyarakat sering menyampaikan keluhan pemadaman listrik bergilir melalui SMS yang dikirimkan kepada Ayat. Mereka mengeluh peralatan elektronik banyak yang rusak, begitu juga dengan anak-anak mereka terganggu saat belajar. Dengan indikator pelayanan yang kurang memuaskan itu, Ayat menilai sangat tidak wajar rencana PT PLN untuk menaikkan TDL.

Wawako... 15

HERMANSYAH JABAT DIREKTUR DITRESNARKOBA

Kapolda Lantik Enam Kapolres Baru PEKANBARU (HR)- Kapolda Riau Brigjend Pol Condro Kirono resmi melantik sejumlah pejabat dan enam Kapolres di Mako Brimobda Riau, Selasa (24/9) pagi. Di sela-sela acara, jenderal bintang satu ini mengimbau kepada seluruh perwira yang dilantik, terutama Kapolres agar tetap meningkatkan kinerja di wilayah hukumnya masing-masing. "Kami ingin perwira yang dilantik dapat meningkatkan kinerja, memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, termasuk meningkatkan pengungkapan kasuskasus hukum," ujarnya. Selain itu, setiap Kapolres baru diharapkan dapat memberikan pembinaan serta upaya dalam rangka menciptakan suasana kondusif

demi mencegah gangguan kamtibmas dan menekan angka kriminalitas. Disamping itu, Condro juga menegaskan, khusus bagi Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau agar giat mengungkap Condro kasus peredaran narkoba. Perwira yang dilantik dalam sertijab tersebut, yakni Direktur Ditresnarkoba Polda Riau Kombes Pol Daniel T Monang Silitonga resmi menggantikan Ditreskrimum Polda Kombes Pol Diat Chardy yang pindah menjadi Dosen Akademi Kepolisian (Akpol). Lalu untuk jabatan Direktur Ditresnarkoba Polda Riau

segera ditempati Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda AKBP Hermansyah. Posisi Kabid Humas akan digantikan Kapolres Pelalawan AKBP Guntur Aryo Tejo. Jabatan Kapolres Pelalawan Kirono digantikan AKBP Aloysius Supriyadi yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Direktorat Lantas Polda Metro Jaya. Selanjutnya, Kapolres Kampar AKBP Auliansyah Lubis segera pindah ke Mabes Polri. Jabatannya diganti Kasubdit Regiden Direktorat Lantas Polda AKBP Ery Apriyono.

Kapolda... 15

HALUAN RIAU/AHMAD AFDALI

KOMANDAN Korem 031/Wirabima yang lama Brigjen TNI Teguh Raharjo (dua kanan) salam komando dengan Brigjen TNI Prihadi Agus Irianto R pada acara ramah tamah Sertijab Danrem 031/WB di Lapangan Upacara Makorem 031/WB Jalan Mayor Ali Rasyid Nomor 1 Pekanbaru, Selasa (24/9).

SERTIJAB DANREM 031 WIRABIMA

Brigjen Teguh Bahagia Rayakan HUT ke-57 PEKANBARU (HR)- Acara ramah tamah serah terima jabatan Korem 031 Wirabima dari Brigjen TNI Teguh Rahardjo kepada Brigjen TNI Prihadi Agus Irianto R digelar di Makorem, Jalan Mayor Ali Rasyid, Selasa (24/9). Brigjen TNI Teguh Raharjo yang pindah tugas sebagai Kepala Dinas Sejarah TNI Angkatan Darat di Bandung menyambutnya dengan suka cita. Sertijab yang digelar itu, bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke-57 tahun. Dalam

acara tersebut dipersiapkan kue khusus untuk merayakan hari lahirnya, Brigjen Teguh Rahardjo. Dalam sambutannya, Danrem 031 Wirabima yang bertugas selama 15 bulan di Riau itu menceritakan, kenangannya saat menonton sepak bola di Stadion Utama, Riau. "Saya sempat beberapa kali nonton sepakbola dan ikut mensukseskan iven nasional di Riau," terangnya. Kepada Danrem yang baru menjabat, Teguh berpesan agar meningkatkan koordinasi, sehingga

persoalan yang ada dapat di selesaikan dengan tuntas. "Kalau kurang koordinasi dan silaturahmi maka perbedaan sulit diselesaikan," katanya. Sementara itu, Danrem 031 Wirabima yang baru Brigjen TNI Prihadi Agus Irianto R menyatakan, sebelum tugas di Riau, ia lama di Kostrad, Kodam Jawa Timur, dan terakhir menjabat Direktur Pelatihan TNI AD.

Brigjen... 15

RUSAK JALAN KOTA

Galian Kabel Optik Harus Dievaluasi Haluan Riau Mengadakan Lomba Karya Tulis untuk Tingkat : 1. SMP/MTsN 2. SMA/SMK/MAN 3. Mahasiswa Dengan Tema: 1. SMP sederajat "Peran Perusahaan di Riau Memajukan Pendidikan"

PEKANBARU (HR)Anggota DPRD Kota Pekanbaru dari Komisi IV Roni Amriel meminta agar Dinas Pekerjaan Umum Kota Pekanbaru dan Badan Pelayanan Terpadu mengevaluasi kerja perusahaan yang melakukan penggalian kabel optik. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui sejauh

mana kondisi jalan yang rusak akibat pengalian kabel optik oleh pihak ketiga. "Ini persoalan lama, akibat penggalian kabel optik ini banyak jalan dan parit yang rusak, karena tidak diperbaiki setelah digali. Untuk itu kepada dinas terkait untuk memanggil perusahaan itu," terang Roni Amriel kepada wartawan, Selasa

(24/9). Dinas Pekerjaan Umum dan Badan Pelayanan Terpadu (BPT) jangan hanya memberikan izin, tetapi evaluasi tidak dilakukan. Apabila instansi terkait tidak mampu mengevaluasi, maka Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru akan memanggil Dinas PU dan BPT Kota Pekanbaru.

Sudah banyak masyarakat yang menjadi korban akibat dari galian kabel optik di jalan dan parit, karena tidak ditimbun dan diperbaiki sebagaimana mestinya. "Perusahaan yang melakukan galian kabel optik itu sudah mengabaikan peraturan yang ada," terang Roni. (ben)

2. Tingkat SMA sederajat "Peran Perbankan Memajukan Pendidikan di Riau" 3. Mahasiswa "Upaya Pemerintah Provinsi Riau Memberantas Pembakaran Lahan" Lomba ini memperebutkan hadiah jutaan rupiah, piala dan piagam dari Haluan Riau dan sponsor PT Chevron Pacific Indonesia serta PT Panin Bank Pekanbaru. Karya Tulis bisa diantar langsung atau dikirim via pos ke Redaksi Haluan Riau : Gedung Riau Pers Jalan Tuanku Tambusai Nomor 7 Pekanbaru, Riau Paling lambat tanggal 30 September 2013 cap pos. Disponsori oleh :

q REDAKTUR: EDWAR PASARIBU

q LAYOUT: WIWIN


10

KOTA BERTUAH

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

KOMISI III-DISDIK HEARING SOAL GURU HONORER

Fadri: Masih ‘Menggantung’ di Pusat PEKANBARU (HR)-Menindaklanjuti keinginan 955 guru honorer untuk diangkat menjadi PNS, Komisi III DPRD Pekanbaru melakukan hearing (rapat dengar pendapat) dengan Badan Kepegawaian Daerah dan Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Selasa (24/9). Rapat dipimpin Ketua Komisi III Muhammad Fadri AR, didampingi Wakil Ketua

Aprizal DS, Sekretaris Ade Hartati Rahmad dan anggota Darnil. Dari pihak pemerintah

JHONI HASBEN Liputan Pekanbaru tampak hadir Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Zulfadil, Sekretaris BKD Musa dan beberapa staf di lingkungan Disdik dan BKD. Usai hearing, Ketua Komisi III M Fadri mengatakan, tuntutan Forum Tenaga Kependidikan K2 ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur N-

egara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), harus ditindaklanjuti. Persoalan K2 ini, jelas Fadri, merupakan persoalan lama yang kini masih 'menggantung' di tingkat pusat. Namun

M Fadri AR

DPRD, khusus di Komisi III, akan terus memperjuangkannya sehingga ada kejelasan dalam pengangkatan K2 tersebut. Fadri berharap 955 orang tenaga honorer atau K2 tersebut diterima, se-

hingga formatnya apakah tahun 2013 atau 2014, paling lambat keberadaan guru honor ini harus selesai, sebagaimana pengangkatan K1. Karena K2 ini merupakan PR dari K1 yang telah selesai tahun sebelumnya. "Tenaga-tenaga dari K1 telah diterima, maka K2 yang totalnya 600 ribu secara nasional dan Kota Pekanbaru sendiri 955 orang itu diharap-

kan diterima. Ini mengingat kekurangan guru yang cukup banyak, dan kini masih menggantung di pusat," ujar Fadri. Sesuai kebutuhan, katanya, kekurangan tenaga pendidik untuk Pekanbaru, sesuai data yang dihimpun adalah sebanyak 592 orang. Selain itu dikatakan, usai hearing dengan Disdik dan BKD, Komisi III akan langsung mendatangi Kemenpan. ***

LAMPU JALAN NAGA SAKTI TAK NYALA

Pemko Ngaku tak Berwenang PEKANBARU (HR)-Meski berada di Kota Pekanbaru, Pemko tidak memiliki kewenangan terkait permasalahan tidak berfungsinya lampu penerangan jalan umum yang berada di jalan akses Stadion Utama Riau atau Jalan Naga Sakti, Kecamatan Tampan. Menurut Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Pekanbaru Syafril, penerangan jalan umum (PJU) di kawasan tersebut bukan tanggung jawab Pemko. "Karena, memang belum ada serah terima yang dilakukan Pemprov Riau kepada Pemko Pekanbaru," ungkapnya kepada Haluan Riau, Senin (23/9), di Kantor Walikota Pekanbaru. Syafril mengaku, sebenarnya PJU di kawasan tersebut memang diperlukan untuk dapat hidup karena kawasan tersebut apabila tidak ada PJU rawan dan juga disalahgunakan oleh kalangan anak muda. "Seharusnya di kawasan itu PJU difungsikan, namun sampai saat ini

kita belum berwenang karena belum ada serah terima," katanya. Ketika disinggung persoalan masih banyaknya PJU yang tidak berfungsi terutama di daerah pinggiran, seperti Jalan HR Subrantas Panam, Syafril mengaku, memang ada beberapa titik PJU yang tidak berfungsi. Selain lampunya yang putus, juga karena ada NCB-nya yang rusak. "Apalagi seringnya mati lampu NCB kadang jadi rusak. Kalau satu lampu saja yang mati, besar kemungkinan lampunya putus. Tapi kalau banyak titik yang rusak, berarti NCB yang rusak," terangnya. Syafril juga mengaku pihaknya tetap melakukan pembayaran secara rutin dan tidak ada menunggak pembayaran tarif PJU kepada PLN. "Kita tidak ada nunggak, bahkan pemadaman listrik ini tagihan malah naik. Tarif pembayaran PJU jalan untuk Pekanbaru sebesar 3,8 miliar rupiah per bulan," tandasnya. (rud)

HUT ke-65 Polwan Berlangsung Meriah PEKANBARU (HR)-Peringatan Hari Ulang Tahun ke65 Polisi Wanita yang digelar Polda Riau berlangsung meriah. Bertempat di Hotel Arya Duta Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Selasa (24/9) pagi, HUT tersebut juga disemarakkan berbagai rangkaian kegiatan. Setelah melalui beberapa tahapan acara, kegiatan ini dimeriahkan dengan adanya penampilan total oleh sejumlah Polwan yang membawakan tarian rumba bulgaria. Penampilan ini sontak saja menjadikan suasana semakin meriah. Sejumlah pejabat kepolisian yang hadir terpukau sekaligus ikut berdendang seiring dengan tarian heboh penuh simpatik tersebut. "Ini adalah sebuah karya

q REDAKTUR: EDWAR PASARIBU

seni yang sengaja dibawakan oleh Polwan. Ternyata Polwan tidak hanya tampil tomboy, buktinya mereka mampu tampil gemulai seperti wanita biasa," ucap Pembina Bhayangkara Pekanbaru, Miranti Adang Ginanjar. Pantauan Haluan Riau, turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolda Riau Brigjend Pol Condro Kirono, Kapolresta Pekanbaru Kombes Adang Ginanjar serta seluruh perwira di jajaran Polda. Dalam kesempatan yang sama, Kapolda menuturkan, bertepatan dengan Hari Jadi Polwan, dirinya berharap, Polwan ke depannya tetap mampu menunjukkan prestasinya dalam berkarya dan tugas di kepolisian. (sar)

HALUAN RIAU/AHMAD AFDALI

Jalan Berdebu Tak kunjung dilakukan pengaspalan, Jalan Darma Bakti, Sigunggung ujung, terlihat berlubang dan berdebu, Selasa (24/9). Kondisi ini dikeluhkan warga sekitar karena sering menghirup udara yang berdebu.

PANSUS BAHAS PD JADI PT

Berubah Bentuk, Tetap Dibebani Utang “PEKANBARU (HR)-Panitia Khusus DPRD Pekanbaru melakukan rapat pembahasan Ranperda Perubahan Nama dan Bentuk Badan Hukum Perusahaan Daerah Pembangunan Kota Pekanbaru menjadi Perseroan Terbatas Sarana Pembangunan Pekanbaru, Selasa (24/9). Rapat itu memutuskan beberapa hal, di antaranya, meskipun Perusahaan Daerah (PD) Pembangunan menjadi Perseroan Terbatas (PT) Sarana Pembangunan Pekanbaru, utang-piutang yang

ada di PD saat ini nantinya akan tetap dibebankan kepada PT tersebut. Rapat dipimpin Wakil Ketua Pansus Afrizal Usman didampingi anggota Aprizal DS dan Muhammad Sabarudi ST. Dari pihak PD Pembangunan hadir Direktur Utama (Dirut) Heri Susanto didampingi staf ahlinya. Tampak juga hadir Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setdako Dorman Djohan, Kabag Hukum DPRD Dono, tim ahli dari Unilak

Bahru, notaris Fery Mondro. Keputusan DPRD Kota Pekanbaru terhadap pembahasan Ranperda ini tertuang dalam SK Nomor: Kpts. 031/DPRD/IV/2013 tanggal 22 April 2013. "Kita ingin tahun ini PD ke PT ini selesai dan clear semua. Karena ada kegiatan PD saat ini yang bergantung ke PT. Ini dilakukan supaya pergerakan di PD nanti bisa menjadi luar biasa dan tidak merugi lagi," kata Dirut PD Pembangunan Heri Susanto.

Pendekatan melalui investor, kata Heri, akan mengembangkan PT. Nanti diharapkan bisa memberikan kontribusi ke Pemko Pekanbaru. "Saat ini telah dilakukan beberapa lobi-lobi untuk mengembangkan Kota Pekanbaru," ujar Heri. Ketua Pansus Afrizal Usman yang seksama memperhatikan naskah perubahan nama PD menjadi PT mempertanyakan ke tim ahli terkait beban utang PD yang dibebankan ke PT. "Tidak ada masalah

ketika nanti PD ganti nama jadi PT, langsung ada utang, secara hukum tak masalah," tegas Afrizal Usman saat diwawancarai usai rapat berlangsung. Sebab, aturan hukum untuk peralihan nama PD menjadi PT, termasuk utang dan tanggung jawab PD, akan dituangkan dalam peraturan daerah yang akan dihasilkan Pansus ini. "Satu kali pembahasan lagi, pertemuan dengan tim ahli, setelah itu diparipurnakan," imbuhnya. (ben)

q LAYOUT:SITI NURAINI


ROKAN HULU

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

11

ADVERTORIAL

LINTAS DESA RANTAU BENUANG SAKTI

Jadi Destinasi Wisata Relijius PASIRPENGARAIAN (HR)-Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Rokan Hulu berencana menjadikan tempat kelahiran pembawa pertama Toriqat Naqsabandiyah di Asia Tenggara Syekh Abdul Wahab Rokan Al-Kholidi di Desa Rantau Benuang Sakti, Kecamatan Kepenuhan menjadi destinasi wisata relegius. Dijelaskan Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Rohul, Yurikawati di ruang Yurikawati kerjanya, Selasa (24/9) banyaknya jumlah jamaah Syekh Abdul Wahab Rokan, tersebar di seluruh negara menjadikan rencana tersebut sangat menjanjikan dalam membangkitkan dunia per pariwisataan Rohul. Tak hanya fokus mewujudkan destinasi wisata alam, intansinya juga berencana akan mewujudkan destinasi wisata relijius di daerahnya. "Banyaknya tokoh ulama pengembang agama Islam dilahirkan di Rohul menjadikan daerah ini dikenal sebagai Negeri Seribu Suluk. Hal ini tentu juga berpotensi dikembangkan menjadi daerah tujuan wisata ziarah," kata Yurika. Salah satu tempat yang akan dijadikan destinasi wisata ziarah unggulan yaitu Desa RBS Kecamatan Kepenuhan. Desa ini merupakan tempat kelahiran ulama besar, pembawa Toriqat Naqsabandiyah di Asia Tenggara yakni Syekh Abdul Wahab Rokan. Untuk merealisasikan destinasi wisata ziarah tersebut, kata Yurikawati, pihaknya telah membuat telah menyiapkan rancangan detail pengembangan atau Detail Engginering Design (DED) pariwisata RBS. Tahun 2012 lalu melalui dana Kementerian Kebuadayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) RI telah mengucurkan anggaran sebesar Rp2 M. Prospek wisata ziarah di kawasan RBS sangat menjanjikan. Selain memiliki ratusan ribu jamaah di beberapa daerah di Indonesia, Syekh Abdul Wahab Rokan juga memiliki jamaah lebih dari ratusan ribu orang di Asia Tenggara. Yurikawati berharap, terealisasinya destinasi wisata relejius di Rohul secara simultan berpengaruh mengangkat wisata Rohul lainya. Yurikawati mengakui hal itu masih belum terkelola. Selain itu dengan adanya destininasi wisata relejius dapat menggerakan roda perekonomian masyarakat.(src/esi)

Dishubkominfo Sosialisasi Perbup Warnet dan Internet Sehat PASIRPENGARAIAN(HR)-Perkembangan teknologi internet di satu sisi menguntungkan, tapi di sisi lain fasilitas itu harus terkontrol. Sehingga tidak menimbulkan dampak negatif bagi penggunanya. Pemkab Rohul melalui Dinas Perhubungan, Telekomunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) lakukan sosialisasi terkait Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 46 Tahun 2012 Tentang Warung Internet (Warnet) dan Internet Sehat. Supaya pengusaha warnet di Rohul bisa mengelola dengan sebaik mungkin dan tidak menimbulkan efek negatif bagi generasi muda, khususnya para anak sekolah. Kegiatan sosialisasi itu dilaksanakan di Hotel Gelora Bhakti Kota Pasir Pengaraian, Selasa, (24/9). Kegiatan itu diikuti 100 peserta yang terdiri dari, para guru, pelajar, pengusaha internet dan lembaga masyarakat. Turut hadir dalam kesempatan Asisten I Setdakab Rohul Munif, perwakilan pejabat, Dinas, Badan dan Kantor lainnnya. Sedangkan menjadi nara sumber pada kegiatan itu antara lain, Asisten I Setdakab Rohul Munif, Kabid UPTD Media Center Dishub Riau, Master, KPID Riau Tatang dan MUI Rohul Hasbi Abduh. Kepala Dishubkominfo Rohul Muhammad Riva'I Nasution, menyebutkan, dalam Perbup akan ada larangan bagi pengusaha warnet harus melarang pelajar jika pakai seragam sekolah. Batas waktu untuk usia remaja sampai pukul 22. 00 WIB, tidak dibenarkan menyediakan situs tidak sehat (porno, red). Tambah Rivai, bilik warnet juga tidak dibenarkan menyediakan ruangan tertutup. Bilik-bilik itu harus bisa terpantau dan tidak ada bilik tertutup. Maksimal biliknya setinggi 70 sentimeter. Jika pengusaha warnet tetap melanggarnya maka akan diberi sanksi berat yakni dengan menutup usaha itu. "Kita imbau bagi pengusaha warnet, kalau untuk pelajar bukanya hingga pukul 22.00 WIB, tapi kalau untuk pelanggan dewasa sampai pada 02.00 WIB dini hari," sebut Rivai. Dalam pengawasan nanti, Dishubkominfo akan berkoordinasi dengan Satpol PP Rohul.Sebab tupoksi Satpol PP untuk menegakkan Perda dan Perbup, diakui Rivai saat ini banyak di kalangan remajaremaja pergi ke warnet menjadi alasan untuk pergi berpacaran. Maka untuk semua elemen harus pro aktif untuk melakukan pengawasan pada generasi sehingga tidak terjerumus dalam pergaulan tidak baik. Di tempat yang sama, Ketua MUI Rohul Hasbi Abdul menyatakan, ke depan pihak MUI Rohul berencana akan membuat pengusaha warnet dalam mewujudkan warnet sehat langkah strategis dengan adanya Momerandum Of Undrestanding (MoU) antara Dishukominfo dan MUI Rohul dengan pengusaha warnet. Pengusaha Warnet Tiga Limo Kota Ujung Batu, juga Ketua PAC PP Kota Ujung Batu Hardeanto, siap ikut menciptakan warnet sehat sesuai intruksi Pemkab Rohul. Sebab menurutnya kemajuan tekhnologi ibarat dua mata pisau, sebab kalau masyarakat Rohul buta dengan teknologi internet sangat tidak baik pada dampak positif dari teknologi sangat banyak pada kemaslahatan umat. "Kita mendukung komitmen dan program dari Pemkab Rohul, khususnya Dishubkominfo Rohul aktif melakukan kontrol terhadapa usaha internet," Hardeanto.(src/esi)

TELEPON PENTING Sekretariat DPRD Rohul

(0762) 91460

Kejari Pasirpengaraian

(0762) 91226

Polres Rohul

(0762) 91110

Pengadilan Negeri

(0762) 91677

Kantor Pos dan Giro

(0762) 91221

PLN Ranting

(0762) 91160

RSUD Rohul

(0762) 91777

BANK Riau Pasirpengaraian q REDAKTUR: NURSYAMSI

(0762) 91260

Pimpin Rapat

HALUAN RIAU/HUMAS

Bupati Achmad memimpin rapat evaluasi proyek pembangunan tahun 2013 yang ada di 16 kecamatan di rumah dinas Bupati, Selasa (24/9).

7 Unit Sekolah Baru Dibangun PASIRPENGARAIAN (HR)-Tahun ini, Kabupaten Rokan Hulu mendapat bantuan tujuh Unit Sekolah Baru. Saat ini sekolah tersebut sudah mulai dibangun. Dijelaskan Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga M Zen, Selasa (24/9), 7 USB itu terdiri dari 5 gedung SLTP, 1 gedung SMK dan 1 Unit Gedung SMA. Lima gedung sekolah SLTP

dibangun di lima kecamatan yakni Rambah Samo, Tambusai, Tambusai Utara, Kunto Darussalam dan Pendalian IV Koto. Sedangkan USB SMK dibangun

di Kecamatan Bangun Purba dan USB SMA dibangun di Pagaran Tapah. Dengan dibangunnya sekolah baru tersebut, kata M Zein, akan dapat menutupi kekurangan semua sarana dan prasarana pada pendidikan SLTP di Kabupaten Rokan Hulu. "Kita berharap bantuan tersebut dapat berkelanjutan,sebab Rohul masih membutuhkan sebanyak 2

Unit USB untuk SLTP yakni di Desa PUO Raya, Kecamatan Tandun dan Desa Batu Langka Kecamatan Kabun," katanya. M Zen juga mengatakan kelengkapan USB yang akan dibangun yakni ruangan belajar 6 lokal, perpustakaan, kantor, MCK dan musala. Bangunan tersebut diperkirakan Desember sudah selesai.(adv/hms)

SISWA SMA DAN SMP DI TAMBUSAI

Ikuti Pelatihan Mading Internet TAMBUSAI (HR)-Perwakilan siswa dari 20 sekolah setingkat SLTP dan SMA di Kecamatan Tambusai, Selasa (24/9), mengikuti pelatihan majalah dinding internet. Pelatihan yang ditaja PT Telkom wilayah Riau ini bekerja sama dengan sekolah Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Kecamatan Tambusai. Acara yang digelar di ruang serba guna SMKN 1 Tambusai tersebut, dibuka UPTD Tambusai, Nurmaliza, yang dihadiri Dian Tulis dari Telkom dan Kepsek SMKN 1 Tambusai.

Pada kesempatan itu juga, pihak Telkom menghadirkan sebanyak empat nara sumber untuk menyampaikan materi tentang Teknologi Informasi. Pada kesempatan itu, para nara sumber silih berganti memberikan materi pengetahuan UU No. 11 tahun 2008 tentang Informasi Teknologi (IT). Nara sumber yang dihadirkan PT Telkom antara lain, Dodi, Kurnia, Aris Rahman, dan Piko. “Palatihan IT ini berlangsung selama 1 hari. Sesuai informasi yang

disampaikan PT Telkom ke kita, dalam waktu dekat pihak Telkom wilayah Riau akan mengadakan kompetisi majalah dinding internet melalui website sekolah,” ujar Kepala Sekolah (Kepsek) SMKN 1 Tambusai, Miswan. Ditambahkan Miswan, lanjutan dari kerja sama tersebut, General Manager PT Telkom wilayah Riau akan melakukan observasi ke SMKN 1 Tambusai dalam rangka memperluas jaringan Telkom. Ke depannya, pihak Telkom berencana akan menjadikan sekolah di Rohul

berbasis IT. “Sebagai Kepsek SMKN 1 Tambusai menyambut kegiatan tersebut, karena di SMKN 1 Tambusai telah mengadakan jurusan IT. Kemudian sesuai visi SMKN 1 Tambusai, unggul dalam prestasi, ketrampilan, dan teknologi. Sehingga apa yang dilaksanakan PT Telkom ini sejalan dengan Program pelajaran yang telah dicanangkan oleh sekolah SMKN 1 Tambusai. jumlah sekolah yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 20 sekolah yang berasal dari SMP sederajat

dan SMA sederajat,”tutur Miswan. Sementara itu, Dian Tulis, yang saat itu mewakili pihak Telkom dalam sambutannya mengharapkan agar pelatihan singkat itu dapat dimanfaatkan para siswa dari masingmasing sekolah. Karena ke depannya sekolah di Rohul akan dijadikan sebagai sekolah yang berbasis IT, sesuai PP 19 tahun 2005 tentang standar administrasi sekolah yang berbasih IT atau dengan sistim informasi manajemen. (gus)

BPMPD Rencanakan Inventarisir Infrastruktur Desa PASIRPENGARAIAN(HR)Untuk optimalisasi pelayanan masyarakat, Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Rokan Hulu membuat rancangan program inventarisir infrastruktur desa. Selain itu BPMD menginstrusikan agar Badan Perwakilan Desa lebih berperan aktif dalam pembangunan tingkat pemerintahan desa. Keterangan ini disampaikan Kepala BPMPD Ro-

hul, Budhia Kasino, Selasa (24/9). Meskipun sudah ada kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Desa, tapi tidak mempengaruhi komitmen Pemkab Rohul agar pelayanan masyarakat itu bisa optimal. Ke depan melalui intansinya akan melakukan inventarisir infrastruktur desa, khusus Kantor Kepala Desa. Lebih lanjut Budhia Kasino mengatakan, di Rohul ada 147 desa pada 16 keca-

matan itu yang masih perlu dilakukan peninjauan. Meskipun semuanya sudah mempunyai kantor desa, tapi perlu kordinasi dengan intansi terkait. Sehingga kantor desa itu nyaman memberikan pelayanan pada masyarakat. "Seperti fasilitas kantor desa, eks transmigrasi masih perlu kita perbaiki. Tapi pelayanan masih baik cuma tinggal meningkatkannya," ucap Budhia Kasino. Selain itu, Ketua BPMPD

Rohul menginstrusikan pada BPD masing-masing desa, harus berperan aktif mengawal semua kegiatan pembangunan di tingkat desa. Sehingga tidak muncul imej negatif terhadap keberadaan BPD itu di tingkat desa. Dengan demikian pengawasan pembangunan itu bisa berjalan dengan efektif dan efesien. Kepala Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya Yusri, mengatakan, intansinya pada tahun anggaran 2013 ini, mem-

bangun 15 kantor desa di seluruh Kabupaten Rohul. Tentu ini bisa dipergunakan agar untuk masyarakat, sehingga pelayanan bisa berjalan dengan optimal. "Dalam APBD Murni tahun 2013 ini kita banguun 15 Kantor desa, termasuk pembangunan dan rehab. Jika memang ada belum dibangun silahkan ajukan, tapi Pemkab Rohul tetap memproyeksi pada skala prioritas," kata Yusri.(src/esi)

KONFLIK LAHAN DI PT SSL

Perusahaan dan Petani tak Mau Mengalah PASIRPENGARAIAN (HR)- Konflik berkepanjangan antara petani Tangun, Kecamatan Bangunpurba, Kabupaten Rokan Hulu dengan PT Sumatera Silva Lestari sepertinya tidak akan selesai. Sebab kedua belah pihak sama-sama tidak mau mengalah. Disampaikan, Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Rohul, Sugiyarno, Selasa (24/9), kedua-keduanya salah. Baik PT SSL maupun petani, tidak satu pun mau mengalah. Mereka sudah ajukan dua solusi dari Kemenhut seperti 5 persen dari luas lahan untuk tanaman penghidupan dan tumpang sari. Tapi masyarakat tetap mau menguasai lahan dan menolaknya. Menurut Kadishutbun Rohul, sesuai izin dari Kemenhut RI, Hutan Produksi (HP) menghampar di tiga kecamatan; Kecamatan Bangunpurba, Rambah Hilir dan Tambusai, diperuntukan untuk lahan Hutan Tanaman Industri (HTI) akasia diberikan kepada PT SSL. Namun masyarakat ingin menguasai lahan peru-

sahaan. "Solusi dari pemerintah, lahan untuk tanaman pokok dan biaya bibit dan pupuk ditanggung perusahaan, tapi tetap ditolak masyarakat. Mereka ingin menguasai lahan dan tetap menanami dengan tanaman kelapa sawit," ujarnya. Tambah Sugiyarno, Kemenhut tidak bisa mengurangi izin HTI PT SSL, pasalnya perusahaan memiliki target produksi sudah ditetapkan pemerintah.Sebab sudah ada kesepakatan target produksi sebelumnya. Pemerintah bisa dituntut perusahaan nanti jika mengurangi izin HTI, sebab perusahaan memiliki target produksi. Konflik lahan antara petani Tangun dengan PT SSL sudah terjadi sekitar tahun 80-an silam. Konflik agraria itu sendiri sudah memakan beberapa korban meninggal dunia dari kubu petani dan puluhan korban luka-luka di dua kubu akibat terlibat bentokan di lokasi konflik. (src/esi)

Terima BLSM

HALUAN RIAU/YUS

Juru bayar Kantor Pos Pasir Pengaraian sedang menyerahkan dana BLSM kepada warga yang mendapat kartu, Selasa (24/9). q LAYOUT: WIWIN


12

INDRAGIRI HULU - DUMAI

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

INDRAGIRI HULU HASIL PANEN MENURUN

Masyarakat Minta Dibangunkan Irigasi RENGAT (HR)-Masyarakat Desa Sungai Beringin minta Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu melalui dinas dan instansi terkait untuk membangun saluran irigasi yang memadai. EFRIL REZA Liputan Rengat Barat Hal itu disampaikan pemuka masyarakat Desa Sungai Beringin, Said Sulaiman kepada Haluan Riau, Selasa (24/9). Akibat saluran irigasi tidak berfungsi dengan baik,

hasil panen atau produksi padi di daerah itu sejak 6 bulan belakangan ini menurun drastis. “Memang di sekitar lokasi pertanian sudah ada saluran irigasi, namun tidak berfungsi dengan baik, akibatnya jika musim panas sawah dan lahan pertanian palawija kekurangan air,” kata Said Sulaiman yang juga Sekretaris Kelom-

LINTAS

10 BUM-Des Dimodali Rp500 Juta RENGAT BARAT (HR)-Koordinator Daerah Program Pemberdayaan Desa Kabupaten Inhu MulyadI menyatakan, dari 194 Desa atau kelurahan yang ada di wilayah Kabupaten Indragiri Hulu baru 98 desa atau kelurahan yang telah membentuk Unit Ekonomi Desa-simpan pinjam. Akan tetapi, dari 98 desa yang membentuk Unit Ekonomi Desasimpan pinjam (UED-SP), hanya 10 UEP–SP yang sudah menjadi Badan Usaha Milik Desa (BUM-Des). "Dengan terbentuknya BUMDes ini pelaksanaan ekonomi di tingkat desa bisa terkelola dengan baik, sehingga penguatan ekonomi masyarakat desa bisa terwujud secara nyata," kata Mulyadi. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (Bapemaspemdes) Kab Inhu Suratman menuturkan, dasar pembentukan BUM-Des, yakni Peraturan Daerah Nomor 05 tahun 2011 tentang Pembentukan Badan Usaha Milik Desa. Dijelaskan Suratman, dana yang dijadikan modal awal akan digulirkan kepada masyarakat yang memiliki Usaha Ekonomi Produktif (UEP). Jumlah desa ataupun kelurahan yang mendapatkan dana Program Pemberdayaan Pedesaan (PPD) sebanyak 98 desa atau Kelurahan sebesar Rp500 juta per desa atau kelurahan. "Jasa bunga yang ditetapkan kepada warga sebagai penerima manfaat sesuai dengan mekanisme yang berlaku di masing-masing desa. Artinya jasa bunganya ditetapkan desa atau kelurahan dalam musyawarah desa," jelasnya. (gus)

pok Tani Rumbai Jaya, Desa Sungai Beringin. Saluran irigasi yang ada sekarang ini tidak terawat, buntu, bahkan sejumlah pintu air tidak berfungsi dengan baik, ada pula pintu air yang jebol dan hilang. Meski masyarakat petani sudah sering bergotongroyong membersihkan saluran irigasi, namun tetap saja masih terjadi penyumbatan. “Sekarang ini pengairan sawah dan lahan pertanian hanya mengharapkan air Sungai Indragiri, jika musim panas atau kemarau, air sungai surut sehingga tidak bisa lagi mengairi sawah,” katanya. Diharapkan, Pemkab Inhu melalui dinas dan instansi terkait segera memperbaiki saluran irigasi agar masyarakat pertanian tidak cemas dalam menghadapi kemarau ini. Hal serupa juga diungkapkan Sanjaya, tokoh pemuda setempat, sebenarnya masalah ini sudah sering disampaikan kepada Pemkab melalui desa dan kecamatan, namun sampai sekarang belum mendapat tanggapan.***

HALUAN RIAU/EKA

Rapat Koordinasi

Wakil Bupati Indragiri Hulu, H Harman Harmaini pada acara rapat koordinasi PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) bersama Ketua PAUD Provinsi Riau Hj Septina Primawati Rusli di ruang rapat Kantor Bupati, baru-baru ini.

PASI dan Pertina Inhu Masih Bermasalah RENGAT (HR)- Persiapan Pekan Olahraga Propinsi VIII tahun 2014 di kabupaten Indragiri Hulu terus dimatangkan. Namun dua cabang olahraga, PASI Inhu dan Pertina saat ini masih belum ada kejelasan persiapannya. Tidak itu saja, dalam rapat koordinasi cabor dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Inhu, Senin (24/9) di ruang rapat

KONI Inhu, didapat fakta, dua cabang olahraga ini, masih belum menunjukkan tanda-tanda persiapan yang diinginkan, baik oleh KONI Inhu sebagai Induk, maupun Pemkab Inhu, padahal dua cabang tersebut, merupakan cabang yang akan dipertandingkan pada Porprov. Ketua umum KONI Inhu Sunardi Ibrahim mengatakan, atletik hingga saat ini

memang belum menunjukkan persiapan yang diinginkan, bahkan pengurus cabor juga sangat jarang hadir dalam setiap pertemuan yang digelar KONI, begitu juga dengan dana pembinaan yang tersedia juga belum diambil. Di pihak lain dengan Pertina, yang kepengurusannya juga sudah habis masa jabatannya, seharusnya sudah dilakukan pemilihan baru,

sehingga pembentukan atlet juga akan dapat dilakukan, namun hingga saat ini belum lagi ada laporan ke KONI terhadap rencana pelaksanaan Musda Pertina Inhu. "KONI Inhu akan meminta kepada KONI Riau untuk menjembatani koordinasi dengan Pengprov cabang yang bersangkutan dan itu harus dilakukan segera agar persiapan cabang dapat dilakukan sece-

patnya dan permasalahan internal cabor juga terselesaikan," jelas Sunardi. Sunardi berharap setiap pengkab cabor PASI dan Pertina dapat bersikap bijak, karena jika ini terus berlangsung berarti daerah akan dirugikan, karena memang dua cabang ini merupakan salah satu lumbung medali bagi setiap daerah dan Inhu harus bisa menjadi yang terbaik.(eka)

DUMAI

Sekko Buka Sosialisasi Wawasan Kebangsaan DUMAI (HR)-Kantor Kesatuan Bangsa, Politik, dan Perlindungan Masyarakat Kota Dumai, menggelar kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan bagi organisasi wanita. Kegiatan ini dibuka Sekretaris Daerah Kota Dumai, Said Mustafa di ballroom Hotel Comfort Jalan Jendral Sudirman Dumai, Selasa (24/9). Sekko Dumai dalam sambutanya mengatakan, dengan terbitnya Peraturan Perundang-Undangan yang mengakomodir keikutsertaan kaum wanita secara luas dalam kancah perpolitikan, maka sudah sepantasnyalah wawasan tentang kebangsaan ini harus terus mendapatkan perhatian yang serius. Ditam-

bah dengan konstribusi kaum wanita faktanya memang menghujam lekat sejak dulu pada saat pergerakan kemerdekaan Indonesia sedang tumbuh dan berkembang. "Maka dari itu, mari kita tingkatkan partisipasi wanita, guna mendukung kemajuan bangsa. Karena, saat ini peran kaum wanita sebagai salah

LINTAS TAK KUNJUNG TUNTAS PEMBANGUNAN,

Penerima RLH Keluhkan Sikap Pemko DUMAI (HR)-Pembangunan Rumah Layak Huni bantuan pemerintah Kota Dumai di Kelurahan Datuk Laksamana, Kecamatan Dumai Kota dikeluhkan warga penerima. Pasalnya, rumah yang dijanjikan sudah lama tak kunjung selesai dibangun, akibatnya pemilik rumah harus terlunta-lunta sebab rumah milik mereka dibongkar. Demikian disampaikan, Uci (64) salah satu warga mewakili warga penerima bantuan RLH, Selasa (24/9). Dia mengatakan, sejak dimulai pembangunan rumah sederhana untuk warga kurang mampu. Dirinya bersama keluarga terpaksa mengungsi dan menumpang ke rumah kerabat. “Sebenarnya kalau boleh kami menetap dulu di rumah sendiri, mungkin tidak akan menyusahkan kerabat tempat menumpang sementara. Kami berharap kalau bisa pembangunan rumah bisa disegerakan agar kami bisa menempatinya dan tidak menyusahkan orang lagi,” katanya. Dirinya menambahkan, bukannya mendapatkan rumah yang lebih baik dari sebelumnya akan tetapi justru membuat warga penerima bantuan RLH terlunta- lunta dan menanti-nanti kapan rumah mereka selesai.(rhc/aag)

TELEPON PENTING Walikota Dumai Wakil Walikota Sekdako Dumai q REDAKTUR:EDWAR PASARIBU

0765 7007301 0765 7007302 0765 7007303

satu komponen bangsa dalam kerangka wawasan kebangsaan guna mencapai masyarakat adil dan makmur tidak dapat lagi kita pinggirkan," ungkap Said Mustafa. Dikatakan Said, sebagaimana diketahui wawasan kebangsaan terdiri dari dua kata, yaitu wawasan dan kebangsaan. Secara etimologi istilah wawasan berarti hasil, tinjauan, pandangan dan dapat juga berarti konsepsi cara pandang. Wawasan kebangsaan dapat juga diartikan sebagai sudut pandang atau cara memandang yang mengandung kemampuan seseorang atau kelompok orang untuk memahami keberadaan jati diri sebagai suatu bangsa. "Dalam memandang diri dan bertingkah laku sesuai dengan falsafah hidup bangsa dalam lingkungan internal dan eksternal. Wawasan kebangsaan menentukan cara suatu bangsa mendayagunakan kondisi geografis negara, sejarah, sosio budaya, ekonomi dan politik serta pertahanan keamanan dalam mencapai cita-cita dan menjamin kepentingan nasional," jelas Said Mustafa. Dijelaskan, wawasan kebangsaan menentukan cara bangsa menempatkan diri dalam tata hubungan dengan sesama bangsa dan dalam pergaulan dengan bangsabangsa lain di dunia internasional. Nilai-nilai wawa-

HALUAN RIAU/INT

SEKKO Dumai membuka Sosialisasi Wawasan Kebangsaan yang ditaja Kesbangpolinmas, Selasa (24/9). san kebangsaan antara lain penghargaan terhadap harkat dan martabat sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Kuasa, tekat bersama untuk berkehidupan yang bebas.

"Wawasan Kebangsaan Indonesia dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia berkembang dan mengkristal dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia

membentuk Negara Indonesia yang tercetus pada waktu diikrarkan Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928 sebagai tekad perjuangan yang merupakan konvensi nasional

tentang pernyataan eksistensi bangsa Indonesia yang satu nusa, satu bangsa dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia," pungkasnya.(rhc/aag)

Orang Tua Bayi Malang Diciduk Polisi DUMAI (HR)-Penemuan mayat seorang bayi yang ditemukan dalam bungkusan plastik hitam tepat pada pembuangan sampah sekitar perumahan PT Patra Dock, Selasa (17/9) lalu sekira pukul 08.00 WIB berhasil diungkap oleh polres Dumai. Kedua orang tua bayi malang tersebut berhasil dibekuk oleh pihak kepolisian. Kedua orang tua bayi yang

tega membuang anak mereka tersebut di tempat pembuangan sampah adalah pasangan Sudirman dan Yunitra (26) Warga Nelayan Darat, Kelurahan Ratu Sima, Kecamatan Dumai Selatan. Sepasang orang tua bejad tersebut dibekuk kepolisian saat sedang asyik di dalam rumah mereka Senin (23/9). Kapolres Dumai APBD

Yudi Kurniawan saat dikonfirmasi, membenarkan adanya penangkapan orang tua bayi malang yang dilakukan tim Sat Reserse polres Dumai. "Kedua tersangka sudah kita amankan untuk mengikuti pemeriksaan lebih lanjut. Sementara ini, dua orang ini masih harus mengikuti pemeriksaan lebih lanjut," jelasnya. Ditambahkan Kapolres, dari

pengakuan pelaku, sang suami tidak menginginkan bayi yang dikandung oleh istrinya agar tidak dilahirkan. "Suaminya yang mau anak itu lahir dengan normal, dan suaminya memutuskan untuk menggugurkan janin yang dikandung istrinya tersebut," jelas Kapolres. Ketika disinggung mengenai kabar adanya ke-

terlibat oknum bidan dalam pengguguran bayi tersebut, Yudi menerangkan, bahwa sejauh ini pihaknya masih melakukan pendalaman terhadap kasus ini kepada pasangan suami istri tersebut. "Terkait adanya keterlibaran oknum lain kita masih lakukan pendalaman atas kasus pembunuhan bayi ini." jelasnya.(grc/aag) q LAYOUT: DEDE SARTIKA


INDRAGIRI HILIR

13

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

ADVERTORIAL

LINTAS

RSUD Terbitkan 6.000 Pasien Medical Card TEMBILAHAN (HR)-Hingga saat ini, Rumah Sakit Umum Daerah Puri Husada Tembilahan telah menerbitkan sekitar 6.000 Patient Medical Card, dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan dan penertiban sistem pengelolaan rekam medis. Direktur RSUD Puri Husada Tembilahan, dr Irianto mengatakan, penyelenggaraan rekam medis adalah proses kegiatan yang dimulai saat diterimanya pasien di Rumah Sakit, kemudian dilakukan pencatatan data medik pasien dan dilanjutkan dengan penanganan berkas rekam medis, yang meliputi penyelenggaraan penyimpanan serta pengeluaran berkas dari tempat penyimpanan. “Tanpa adanya dukungan sistem pengelolaan rekam medis yang baik dan benar, mustahil tertib administrasi akan berhasil. Oleh karena itu, kita menerbitkan Patient Medical Card (Kartu Berobat Pasien) yang saat ini sudah mencapai sekitar 6.000 lembar,” tutur Irianto. Dijelaskan, dengan Patient Medical Card ini tentunya juga sangat membantu petugas dalam mendata para pasien yang sering kehilangan kartu berobatnya, sehingga tidak perlu membuat data baru yang bisa menyebabkan data pasien menjadi ganda. “Terobosan baru ini diharapkan dapat membantu proses kelancaran di loket pendaftaran, karena data akan terekam dan tersimpan di file, dan kecil kemungkinan kartu ini akan hilang atau robek,” terangnya sambil menjelaskan, bahwa kartu tersebut berbahan plastik dan berbentuk seperti kartu ATM. Lebih lanjut dikatakan, pengadaan mesin cetak kartu pasien tersebut baru langkah awal, karena tahun 2013 ini melalui APBD akan dilakukan pemasangan jaringan Sistem Informasi Management Rumah Sakit (SIM RS) yang dapat di akses dan online setiap saat. (frc/aag) HALUAN RIAI/HUMAS

Dishub Terus Tambah Rambu Lalu Lintas TEMBILAHAN (HR)-Demi keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan, walaupun secara bertahap, Dinas Perhubungan Kabupaten Indragiri Hilir setiap tahunnya terus memprogramkan penambahan rambu-rambu lalu lintas. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo), Fahrolrozy kemaren. Menurut mantan Kepala Dinas Perdagangan Inhil ini, keberadaan rambu-rambu lalu lintas hingga saat ini dirasakan masih jauh dari mencukupi. “Sejauh ini, rambu-rambu lalu lintas yang memilki peran penting bagi keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan, baik ramburambu di sepanjang jalan kabupaten maupun Provinsi masih jauh dari mencukupi. Oleh karenanya, setiap tahunnya selalu kita upayakan untuk penambahan,” ujar Fahrolrozy. Di tahun Anggaran 2012 lalu, Dinas yang berada di bawah pimpinannya ini, menurut Fahrolrozy hanya melakukan penambahan rambu-rambu lalu lintas sebanyak 8 unit. Namun untuk tahun Anggaran 2013, Dishub menganggarkan penambahan sebanyak dua kali lipat, yakni 16 unit rambu-rambu lalu lintas. “Walaupun secara bertahap, kita akan terus upayakan untuk melakukan penambahan agar terciptanya kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan. Namun saya juga berpesan, khususnya masyarakat untuk dapat bersama-sama merawat dan menjaganya dengan baik karena keberadaan rambu-rambu lalu lintas ini disediakan untuk kepentingan seluruh masyarakat,” pungkasnya.(rio)

Orang Tua tak Fasilitasi Anak di Bawah Umur TEMBILAHAN (HR)-Sebahagian besar masyarakat pengguna jalan dalam Kota Tembilahan berharap, agar para orang tua tidak memfasilitasi anak-anaknya yang masih berada di bawah umur dengan kendaraan bermotor. Di samping berbahaya untuk diri sendiri, pemberian fasilitas yang belum saatnya itu juga dapat membahayakan pengguna jalan lainnya. Harapan ini disampaikan oleh seorang warga jalan baharuddin Jusuf Tembilahan, Eric. Menurut pekerja sebuah perusahaan swasta ini, hampir setiap harinya ia menyaksikan cukup banyak anak-anak pelajar setingkat SMP sudah diberikan tranportasi kendaraan bermotor oleh para orang tuanya. “Mungkin orang tua siswa ini cukup berada dan tidak ingin repot mengurus antar jemput putranya. Tapi menurut saya, kebijakan ini tidak tepat karena penggunaan kendaraan bermotor untuk anak-anak akan sangat berbahaya bagi diri anak itu sendiri termasuk pengguna jalan lainnya,” ucapnya. Dikatakan, ia juga tidak satu dua kali menyaksikan kecelakaan lalu lintas yang melibatkan anak-anak masih bau kencur. Ia berharap, apa yang menjadi keluhannya ini dapat menjadi perhatian para orang tua. Senada dengan Eric, Amrullah, warga Kecamatan Tembilahan Hulu juga menyampaikan kritikan senada. Menurutnya, ia pernah mengalami kecelakaan lalu lintas akibat kendaraannya ditabrak dari arah belakang oleh kendaraan bermotor yang dikendarai anak masih duduk di bangku kelas 1 SMP. "Berat kendaraan saja tidak sebanding dengan tenaga mereka. Termasuk tinggi badan mereka belum mencukupi. Ini sangat berbahaya. Orang tua yang memfasilitasi anak dengan fasilitas yang belum saatnya ini menurut saya, bukan orang tua yang sayang anak tetapi ingin mencelakakan anak-anaknya,” kritiknya. Ia berharap, pihak terkait khususnya Kepolisian dapat lebih memperketat melakukan pengawasan. Apalagi hal ini menurutnya jelas-jelas sebuah pelanggaran lalu lintas. “Karena memang mereka memang belum cukup usia tentunya, dan tidak akan memiliki surat izin mengemudi (SIM). Ini pelanggaran dan harus diberikan sanksi,” pintanya.(rio)

TELEPON PENTING Kantor Bupati

21010 - 21182

Kantor Sekretariat DPRD

21007 - 22051

Polres Indragiri Hilir

22110

Kodim

22425

Kejaksaan

21501

Pengadilan

24684

Pemadam Kebakaran

24488

Kantor Pos

21994

PDAM Tirta Indragiri

22040

Imigrasi

21074 - 23969

RSUD Puri Husada

22118

Pengadilan Agama

21223

Gangguan Listrik / PLN

22113

q REDAKTUR: ARLEN ARA GUCI

WAKIL Bupati memberikan sambutan pada Pertemuan Teknis Penyuluh se Kabupaten Inhil, Selasa (24/9).

Wabup Buka Pertemuan Teknis Penyuluh TEMBILAHAN (HR)-Wakil Bupati Rosman Malomo membuka secara langsung pertemuan teknis penyuluh pertanian, perikanan dan kehutanan se-Kabupaten Inhil tahun 2013, Selasa (24/9). Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Daerah Engku Kelana Tembilahan ini, mengusung tema “Membina etos kerja dan mengembangkan kompetensi penyuluh, untuk meningkatkan efektifitas penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan di Kabupaten Inhil”. Dalam sambutannya Rosman Malomo mengatakan, Pemkab Inhil telah memiliki lembaga penyuluhan tersendiri, yaitu Badan Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan (BP2KP), yang mempunyai tugas pokok menyelenggarakan penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan. “Melalui lembaga penyuluhan ini, kita berharap dapat dilakukan

revitalisasi penyuluhan yang mencakup revitalisasi bidang kelembagaan, ketenagaan, penyelenggaraan, sarana dan prasarana, serta pembiayaan penyuluhan di Kabupaten Inhil,” tutur Rosman saat membuka kegiatan tersebut. Oleh karena itu, dalam penyusunan program penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan diminta berkoordinasi dan berintegrasi, sehingga seluruh kegiatan penyuluhan yang direncanakan dapat menunjang menyukseskan pelaksanaan pembangunan pertanian, perikanan dan kehutanan Kabupaten Inhil. “Kita mengetahui, tantangan dan permasalahan pembangunan pertanian sekarang semakin kom-

pleks dan kompetitif. Sehingga penyuluhan melalui upaya pembinaan kelompok tani dan nelayan perlu ditingkatkan dan diorientasikan dengan perubahan paradigma baru pembangunan pertanian, yaitu pembangunan pertanian yang berorientasi dan berwawasan agribisnis,” terang Wabup. Selanjutnya, Wabup juga meminta kepada para penyuluh dan seluruh peserta pertemuan tersebut, untuk terus meningkatkan semangat kerja, fahami dengan seksama tugas pokok, fungsi dan peran masing-masing, serta kenali juga tugas dan fungsi mitra kerja. “Dengan begitu, kita dapat mengkoordinasikan tugas-tugas kita dengan pihak lain yang terkait, sehingga pembangunan pertanian, perikanan dan kehutanan di Kabupaten Inhil dapat berjalan sukses,” tambahnya. Sementara itu, Kepala BP2KP Kabupaten Inhil R Indra Jaya menjelaskan, kegiatan tersebut

bertujuan mempererat silaturrahmi dan sebagai wadah saling tukar informasi, pengetahuan dan pengalaman antar para penyuluh. Sehingga akan menciptakan kebersamaan, serta meningkatkan pengetahuan dan wawasan, untuk menunjang pelaksanaan tugas di lapangan. Selain itu, membangun dan membina semangat kerja para penyuluh lapangan, yang mempunyai peran penting dalam menyukseskan pembangunan pertanian, perikanan dan kehutanan di Kabupaten Inhil. “Para peserta kegiatan ini berjumlah sebanyak 196 orang, terdiri dari penyuluh pertanian, perikanan dan kehutanan, serta Kepala UPT BP2KP dam Kasubag TU BP2KP. Dengan narasumber dari Bakorluh, Badan Ketahanan Pangan dan BPTP Provinsi Riau, serta DTPHP, Disbun, Dislutkan, Dishut dan BP2KP Kabupaten Inhil,” imbuhnya. (adv/humas)

BOLEH GUNAKAN E-KTP

Rencana Penerimaan CPNS TEMBILAHAN(HR)-Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Indragiri Hilir menegaskan, masyarakat boleh menggunakan KTP Siak atau e-KTP, sebagai salah satu syarat penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di daerah tersebut. Hal itu disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Inhil, Afrizal terkait rencana penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2013. “Pakai KTP atau e-KTP boleh saja, yang penting identitas dirinya masih berlaku,” tutur Afrizal saat dikonfirmasi Haluan Riau melalui telepon selulernya, Selasa (24/9). Dikatakan Afrizal, kendati Pemkab Inhil sudah mendapatkan kuota penerimaan CPNS tersebut, namun hingga saat ini, pihaknya belum mendapatkan informasi, kapan kepastian waktu pelaksanannya, karena masih menunggu petunjuk selanjutnya. “Untuk jadwalnya belum bisa dipastikan, karena ma-

sih dalam tahap perencanaan. Mudah-mudahan, jika tidak ada perubahan, minggu depan sudah bisa diketahui, ” terang Afrizal. Sementara itu, terkait dengan penerimaan CPNS tersebut, ia belum bisa memastikan, apakah tahun ini proses dan sistem pelaksanaannya masih seperti tahun sebelumnya. Pasalnya, sesuai informasi yang diperoleh, Pemerintah Pusat menginginkan, bahwa tes penerimaan CPNS dilakukan langsung menggunakan komputer, tidak lagi memakai Lembar Jawaban Komputer (LJK). “Kita sangat menyambut baik, apabila memang dilakukan seperti ini. Namun, kita belum bisa memastikannya, karena belum ada keputusan,” tambahnya. Oleh karena itu, ia mengimbau masyarakat Kabupaten Inhil, yang ingin mengikuti tes penerimaan CPNS, untuk segera mempersiapkan semua keperluan dan syarat-syarat, sesuai ketentuan seperti biasanya. Sehingga, saat diumumkan

masyarakat sudah siap dengan berkas-berkasnya. Selain itu, ia juga meminta masyarakat untuk tidak mudah percaya dan tergiur dengan ajakan oknumoknum tertentu, yang ingin mengambil keuntungan pri-

badi dari keputusan penerimaan CPNS tersebut. “Gunakanlah kesempatan ini dengan sebaik-baiknya, karena Insya Allah tahun ini akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” imbuhnya.

Untuk diketahui, kuota penerimaan CPNS Kabupaten Inhil tahun 2013 sebanyak 50 orang, terdiri dari 55 persen tenaga pendidik atau guru, 35 persen tenaga kesehatan dan 10 persen tenaga teknis lainnya. (jum)

HALUAN RIAI/HUMAS

Piagam

Wakil Bupati Rosman Malomo menyerahkan piagam kepada Penyuluh, Gapoktan dan Petani yang berprestasi di Kabupaten Inhil, Selasa (24/9).

Warga Diimbau Buang Sampah pada Tempatnya TEMBILAHAN (HR)-Guna menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan, warga Kabupaten Inhil, khususnya Kota Tembilahan dan sekitarnya diimbau, agar membuang sampah pada tempattempat yang telah disediakan. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Inhil, melalui Kepala Bidang Kebersihan dan

Pertamanan, Jhon Heri kepada wartawan, Selasa (24/9). Menurut Jhon, saat ini, diketahui bahwa tingkat kesadaran warga untuk membuang sampah pada tempatnya masih relatif kurang. Padahal, pihaknya sudah menyediakan tong sampah di beberapa titik, untuk memudahkan para petugas mengangkut dan membersihkan sam-

pah-sampah tersebut. “Kita sudah banyak meletakkan tong-tong sampah di beberapa tempat. Ini kita lakukan dalam upaya mengajak warga menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar kita,” tutur Jhon. Namun begitu, diakui Jhon, bahwa pihaknya masih mengalami kendala saat meletakkan tong sampah tersebut,

karena masih ada warga yang menolak keberadaan tong sampah di sekitar lingkungan mereka. Sehingga, membuat petugas kesulitan saat melaksanakan rutinitasnya. Selain itu, ia juga sangat menyayangkan, seringnya terjadi kehilangan tong sampah di tempat yang telah ditetapkan sebelumnya. Seperti di Taman Kota Gajah Mada,

dimana dari 7 unit tong sampah yang disediakan, saat ini hanya tinggal 2 unit saja. “Walaupun tong sampah yang kita letakkan sering hilang, kita akan tetap meletakkan kembali tong sampah di lokasi tersebut. Namun, keamanannya akan lebih ditingkatkan lagi, agar tong sampah yang ada tidak hilang,” imbuhnya. (jum) q LAYOUT: DEDE SARTIKA


14

KAMPAR

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

20 Makam Terkena Pelebaran Jalan LINTAS

TP PKK Target Juara I BANGKINANG (HR)-Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kampar menargetkan juara I dari 9 macam perlombaan pada kegiatan Jambore PKK tingkat Provinsi Riau. Target itu akan didukung dari cabang yang diperlombakan antara lain, lomba penyuluhan, Lingkungan Bersih Sehat (LBS), Bina Keluarga Balita (BKB), Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN), cerdas cermat, desain baju, pidato, joget balon dan merias wajah, Demikian disampaikan Ketua Pelaksana, Ny Elis Suryani, Selasa (24/9)."Pada kegiatan Jambore PKK tingkat Provinsi Riau ini, kita berharap dapat meraih juara I dari semua jenis lomba," ujarnya. Elis menyampaikan bahwa lomba itu untuk mengukur dan mengevaluasi sejauh mana kinerja pengurus dan kader-kader PKK sampai ke tingkat desa sekaligus menjaring kader-kader yang berprestasi. Selain itu, makna sesungguhnya dari jambore adalah memperkuat silaturahmi antar kader PKK se Provinsi Riau. "Mudahmudahan PKK Kabupaten Kampar dapat meneruskan ke tingkat selanjutnya yakni tingkat nasional," ujarnya. (oni)

TURNAMEN SEPAKBOLA BUPATI CUP

19 Kecamatan Berlaga BANGKINANG (HR)- Guna memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) XXX tingkat Kabupaten Kampar, sebanyak 19 kecamatan turut berlaga pada ajang turnamen sepak bola untuk memperebutkan gelar Juara Bupati Cup di Stadion PSHW Rumbio Jaya, 17 hingga 28 September. Koordinator Pertandingan turnamen, Oyong Rizal kepada Haluan Riau menyebutkan, bahwa 19 kecamatan yang ikut dalam ajang ini antara lain Kecamatan Kuok, XII Koto Kampar, Koto Kampar Hulu, Kampar Kiri Hlir, Kampar Kiri Tengah, Tapung Hulu, Salo, Gunung Sahilan, Tapung , Bangkinag, Kampar Kiri, Tapung Hilir, Kampa Kiri Hulu, Kampar, Kampar Timur, Perhentian Raja, Bangkinag Kota, dan Rumbio Jaya. Sementara kecamatan yang tidak ikut bertarung di Stadion PSHW, tempat turnamen dilangsungkan, Kecamatan Tambang dan Kecamatan Siak Hulu. Sedangkan kecamatan yang tidak hadir di saat jadwal pertandingannya dan sudah mendaftar adalah Kecamatan Perhentian Raja dan Kecamatan Kampar Timur. Pada Senin (23/9) sore Kecamatan Kuok sudah memastikan satu tempat di babak semifinal usai mengalahkan Kecamatan Koto Kampar Hulu dengan Skor 2-1. Dan menunggu pemenang dari Kecamatan Tapung Hulu VS Gunung Sahilan dan Kecamatan Bangkinang Kota berhasil menumbangkan Kecamatan Kampar dengan skor 3-1 dan menunggu pemenang antara Kampar Kiri Hulu dengan Kecamatan. Lebih jelas Oyong juga mengatakan, untuk babak semifinal pada Kamis (26/9) sore besok akan dilaksanakan di Stadion Tuanku Tambusai, Bangkinang. Pertandingan semifinal pertama akan dimulai pada pukul 15.30 WIB dan pertandingan kedua pada pukul 17.00 WIB. Sementara untuk memperebutkanperingkat ketiga akan dilaksanakan pada Jumat (27/9) pukul 15.30 WIB di Stadion Tuanku Tambusai. Sedangkan untuk partai puncak atau babak final akan digelar pada Sabtu (28/9) pukul 15.30 WIB. Para pemain yang ikut dalam Bupati Cup tersebut adalah U-23 atau 23 tahun ke bawah dan didampingi tiga orang pemain senior U-24. Sebagai motivasi bagi para pemain panitia juga akan menyeleksi para pemain tim terbaik, top skore dan pemain terbaik selama pertandingan turnamen. (hir)

BANGKINANG (HR)- Sebanyak 20 makam terkena pelebaran jalan sebagai dampak pembangunan jalan Pekanbaru- Bangkinang. Menurut rencana makam yang terkena tersebut akan dipindahkan. HERMAN JHONI Liputan Bangkinang Demikian hasil peninjauan Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Dinsosnaker) Kampar, Senin (23/9) di Tempat Pemakaman Umum (TPU) kilometer 27/28 Dusun Pasar Buah, Desa Kualu Nenas, Kecamatan Tambang. Peninjauan dilakukan Kasi Bantuan dan Jaminan Sosial Dinsosnaker Kampar Asri yang didampingi Kepala Desa Kualu Nenas Herman Moyan. Dari hasil peninjauan tersebut, didapat data, ada 20 makam yang perlu dipindahkan akibat terkena pelebaran jalan. Hanya saja makam yang masih punya nisan atau ada gundukan tanah cuman lima makam. Asri kepada Haluan Riau usai peninjauan makam menyampaikan bahwa peninjauan dalam rangka inventarisir makam yang terkena

pelebaran jalan dan segera dipindahkan. Sedangkan untuk biaya pemindahan makam sudah dianggarkan dalam APBD Perubahan Kabupaten Kampar tahun 2013. "Tahun ini akan dilaksanakan pemindahan makam," ujar Asri. Sementara itu Kepala Desa Herman Moyan menyampaikan bahwa masyarakat Desa Kualu Nenas dan khususnya ahli waris sangat menyambut baik rencana pemerintah untuk memindahkan lahan makam tersebut, karena pemindahan ini sudah lama diharapkan. Dijelaskan, pihaknya sudah menyediakan tempat pemindahan yang lokasinya masih di Dusun Pasar Buah Desa Kualu Nenas "Kita berharap secepatnya pemindahan dapat direalisasikan, dan pemindahan makam ini melibatkan ahli waris," ujar Herman Moyan yang juga Ketua Apdesi Kabupaten Kampar.***

HALUAN RIAU/HERMAN JHONI

ASRI (kanan) dan Herman Moyan saat meninjau makam.

ADVERTORIAL

PAN Kampar Dukung HA-AW BANGKINANG (HR)-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Kampar menyatakan akan mendukung pasangan Herman Abdullah (HA)-Agus Widayat (AW) pada Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2013 putaran kedua yang dijadwalkan berlangsung pada 30 Oktober mendatang. Penegasan tersebut disampaikan Ketua DPD PAN Kampar H Yurjani Moga kepada Haluan Riau, Selasa (24/9) di ruang kerjanya di Kantor DPRD Kampar. Dikatakan Yurjani, dukungan terhadap pasangan ini bukan saja diberikan oleh DPD PAN Kampar namun juga berdasarkan kesepakatan dengan seluruh DPD PAN se-Riau. Dukungan seluruh DPD PAN se-Riau ini disampaikan langsung kepada Herman Abdullah pada Selasa (24/9) pagi kemarin di Hotel Aryaduta, Pekanbaru. "Tadi (kemarin red) kami ketua DPD PAN se-Riau telah berkumpul di Aryaduta dengan Herman Abdullah. Sifatnya kami sepakat mendukung Herman Abdullah sebagai Calon Gubernur Riau," ujar Yurjani. Kesepakatan yang diambil DPD PAN se-Riau mendukung HA ini selanjutnya akan disampaikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN. "Keputusan DPP ini Insya Allah akan turun sekitar dua hingga tiga hari ke depan. Tetapi pada prinsip kebiasaan di PAN, DPP selalu ambil aspirasi dari bawah," imbuh Yurjani. Ketika ditanya apa alasan DPD PAN se-Riau termasuk Kampar mengarahkan dukungan ke HA pada putaran kedua mendatang, disebutkan Yurjani karena Herman Abdullah dinilai sebagai mantan birokrat senior yang telah kenyang pengalaman dalam memimpin dan menjalankan roda pemerintahan, di antaranya dua kali menjadi Walikota Pekanbaru. (hir)

TELEPON PENTING Pengaduan Polres

081378366866

Polres Kampar

(0762) 20260

Kantor Bupati Kampar

(0762) 20016

DPRD Kampar

(0762) 20572

RSUD Bangkinang

(0762) 7000029

Kejaksaan Negeri Bkn

(0762) 20041

Pengadilan Negeri Bkn

(0762) 20070

q REDAKTUR: DONI RAHIM

ADV/HMS

Tinjau

Ketua TP PKK Eva Yuliana terpaksa menenteng sandal lantaran lumpur saat meninjau lokasi penanaman bawang di Desa Geringging, Kecamatan Kampar Kiri, belum lama ini.

H ABRIDAR GANTIKAN SUJARWO

Anggota PAW DPRD Kampar Resmi Dilantik BANGKINANG (HR)-H Abridar yang juga Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Bulan Bintang Kabupaten Kampar resmi menduduki kursi anggota DPRD Kampar Pengganti Antar Waktu Sujarwo dari Daerah Pemilihan III Kampar Kiri untuk periode 2009-2014. Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar H Yurjani Moga dalam sidang paripurna istimewa, di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Kampar, Selasa (24/9). Abridar menggantikan Sujarwo yang mengundurkan diri dari anggota DPRD karena mencalonkan kembali sebagai anggota legislatif pada Pileg 2014 dengan menggunakan perahu partai lain yakni Partai Demokrat. Pelantikan PAW dan pengambilan sumpah berjalan aman dan lancar dari awal hingga akhir acara. Sidang paripurna istimewa ini dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kampar H Zulfan Hamid,

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar H Syahrul Aidi, dan anggota serta pejabat di lingkungan Pemkab Kampar. Acara pelantikan diawali dengan pembukaan sidang paripurna yang dipimpin langsung H Yurjani Moga, pembacaan SK Gubernur Riau HM Rusli Zainal oleh Sekretaris DPRD Hj Ramlah, lalu dilanjutkan prosesi pengambilan sumpah jabatan dan penyerahan SK. Usai acara, Sekda H Zulfan Hamid didaulat pertama kali untuk memberikan ucapan selamat kepada H Abridar yang didampingi istri, setelah itu dilanjutkan pimpinan DPRD dan anggota, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, dan undangan lainnya. Usai pelantikan, kepada Haluan Riau H Abridar mengungkapkan, memanfaatkan sisa waktu masa jabatan selama kurang lebih 10 bulan ke depan ia berjanji akan maksimal memperjuangkan kebutuhan masyarakat Kampar khususnya di Dapil III. (hir)

PROSESI pelantikan dan pembacaan sumpah jabatan.

HALUAN RIAU/HIR

q LAYOUT: TAUFIK


ZONA RIAU

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

15

Kebijakan Penerimaan CPNS Diserahkan ke Daerah PEKANBARU (HR)-Pemerintah Provinsi Riau menyerahkan kebijakan penerimaan calon pegawai negri sipil kepada masingmasing daerah, termasuk administrasi penerimaan CPNS. NURMADI Liputan Pekanbaru Demikian disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Zaini Ismail. Dijelaskan Zaini, untuk penerimaan CPNS ada

7 kabupaten/kota yang mendapat jatah untuk penerimaan CPNS tahun 2013. Ketujuh daerah tersebut adalah, Kabupaten Indragiri Hilir, Siak, Kuantan Singingi, Bengkalis, Pelalawan, Kepulauan Meranti dan Kota Pekanbaru.

LINTAS HUT KE-53 AGRARIA

BPN Berupaya Kurangi Konflik Lahan PEKANBARU (HR)-Badan Pertanahan Nasional terus berupaya untuk meminimalisasi konflik lahan antara perusahaan yang memiliki izin hak guna usaha dengan masyarakat. Upaya yang dilakukan adalah dengan meningkatkan pelayanan dan pemberian win-win solution. Demikian disampaikan Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Riau, Rensen Pasaribu, usai mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 Agraria di halaman Kantor BPN Riau, Selasa (24/9). Dikatakan Rensen, konflik banyak terjadi di Riau dan pihaknya telah menggunakan jalan win win solution untuk menyelesaikan konflik. "Usaha kita meminimalisir dengan pemberian win win solution yang menguntungkan kedua belah pihak, baik pengusaha maupun masyarakat. Dan dalam menyelesaikan konflik kita juga berusahan jangan sampai ke pengadilan, untuk mengurangi resiko," terang Rensen. Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Zaini Ismail, menyerahkan penghargaan satya lencana dan sertifikat tanah sesuai program nasional (prona) kepada perwakilan masyarakat miskin. "Program ini merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya kita berikan kepada masyarakat miskin, termasuk rumah ibadah, surau, ini untuk membantu masyarakat yang belum memiliki sertifikat," terang Zaini. (nur)

PKS Rekrut Kader di Marapi PEKANBARU (HR)-Berbeda dengan rekrutmen sebelumnya yang dilakukan melalui pengajian dan pelatihan, kali ini DPW Partai Keadilan Sejahtera Riau melakukan rekrutmen kader melalui kegiatan pendakian di Gunung Marapi, Sumatera Barat. Kegiatan yang ditaja Bidang Kepanduan dan Oleh Raga (BKO) atau yang biasa disebut Pandu Keadilan ini, diikuti 135 peserta, yang semuanya laki-laki. Acara dimulai dengan pelepasan rombongan oleh Ketua DPW PKS Riau, Nurdin, di Markaz Dakwah DPW PKS Riau pada Jumat malam pekan lalu. Dari Pekanbaru, peserta bergerak menuju Koto Baru, Kabupaten Tanah Datar, pukul 21.00 WIB. Perjalanan pendakian disambut dengan semburan asap tebal dari kawah Gunung Marapi. Namun itu tidak menyurutkan semangat para peserta, karena pantia telah lebih awal mendapatkan informasi status Marapi hingga saat pendakian masih di level Siaga 1. “Semburan asap tebal ini malah bagus. Justru bila dua hari saja Marapi ini tidak beraktivitas mengeluarkan asap, maka pendakian akan kita tutup sementara,” kata salah satu petugas Pos Pendakian di Pasangrahan. Selain tantangan ketahanan fisik dan emosi, peserta yang sudah dibekali materi survival harus mempraktikkan cara bertahan hidup di alam bebas selama kurang lebih 24 jam. Pada kondisi itu, mereka hanya dibekali air dan sedikit makanan. Kegiatan inti acara yang bertemakan ‘PKS Peduli Lingkungan’ ini adalah memungut sampah-sampah dari puncak hingga kaki gunung. Setiap peserta dibekali satu karung sampah, yang digunakan untuk memungut sampah ketika turun gunung. (rls)

"Kewenangan penerimaan CPNS diserahkan kepada masing-masing daerah, termasuk persyaratan juga tergantung kebijakan masing-masing daerah," terang Zaini, usai membuka acara Pameran Pustaka, Selasa (24/9), di Gedung Perpustakaan Soeman HS.

Sementara itu terkait dengan pelamar yang harus menggunakan KTP Riau, atau KTP Nasional, dijelaskan Zaini, kembali aturan diserahkan kepada masing-masing daerah. Karena penerimaan CPNS juga dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, termasuk Riau.

"Kalau aturannya menggunakan KTP Riau ataupun Nasional, tergantung daerah," ungkapnya. Terkait kuota, untuk penerimaan CPNS tahun 2013, Riau mengusulkan sebanyak 724 orang. Namun usulan yang disampaikan ke Kementerian Pendayagunaan Apa-

ratur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) tersebut bisa saja bertambah atau berkurang. Sesuai dengan kebutuhan dan kelayakan yang akan dinilai pihak kementrian nantinya. Sementara formasi penerimaan tahun ini dibagi pada beberapa bidang, seperti

tenaga kesehatan, pendidikan dan teknik. Hal tersebut sesuai dengan kebutuhan analisis jabatan (anjab) tiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Sedangkan untuk tes CPNS menurut rencana akan digelar secara serentak pada tanggal 3 November 2013. ***

Sekdaprov: Geliatkan Kembali Minat Baca PEKANBARU (HR)-Sekretaris Daerah Provinsi Riau Zaini Ismail berharap pameran perpustakaan yang digelar Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Riau, bisa menggeliatkan kembali minat baca masyarakat Riau. "Acara ini sangat bagus, saya berharap pameran ini bisa menggeliatkan kembali minat baca di tengah masyarakat," terang Zaini saat menyampaikan sambutan pada pembukaan pameran perpustakaan di Gedung Pustaka Soeman HS, Selasa (24/9). Zaini juga berharap perpustakaan bisa menjadi kebanggaan bagi masyarakat Riau. Selain pameran buku, pihak Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) juga menggelar lomba resensi buku tingkat SMP, lomba menggambar untuk siswa tingkat SD serta lomba perpustakaan sekolah untuk pustaka SMP se-Riau. Panitia juga menyediakan stan untuk para peserta yang berasal dari Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi), perpustakaan kabupaten dan kota serta pustaka perguruan tinggi. Pantauan Haluan Riau, selain stan buku dari perpustakaan 12 kabupaten/kota, stan yang paling diminati siswa sekolah adalah, stan pencipta reptil yang juga ikut memeriahkan pameran tersebut. Reptil seperti ular, anak buaya dan iguana menjadi perhatian ratusan anak-anak yang ingin memegang dan berfoto bersama ular dan buaya yang bisa dipegang bebas. (nur)

HALUAN RIAU/AHMAD AFDALI

SEJUMLAH guru mengunjungi pameran buku yang digelar di halaman Perpustakaan Soeman HS, Pekanbaru, Selasa (24/9).

AZIZ TANTANG DISHUB RIAU

PAD Jembatan Timbang Rendah PEKANBARU (HR)-Ketua Komisi C DPRD Riau Aziz Zainal menilai penerimaan pendapatan asli daerah dari empat jembatan timbang di Riau sangat rendah. Aziz pun menantang Dinas Perhubungan Riau untuk menyerahkan pengelolaan retribusi jembatan tersebut kepada dirinya. "Serahkan pengelolaan empat jembatan timbang itu kepada saya, yakin saya bisa setor 40 miliar lebih per tahunnya untuk daerah atau empat kali lipat dari yang diberikan Dishub kepada

daerah," kata Aziz Zainal dalam rapat dengar pendapat dengan Dishub Riau, Selasa (24/9) siang. Aziz berani mengungkapkan demikian karena ia telah turun langsung ke jembatan timbang itu. Kalau dilihat dari frekuensi kendaraan overload yang lewat di jalan itu memang target Dishub ini sangat tidak maksimal. "Artinya dengan banyak kendaraan lewat di sana pendapatan ini masih sangat kurang. Harusnya 3 sampai 4 kali lipat dari penerimaan saat ini," katanya lagi.

Maka, dalam rapat itu itu, juga dihasilkan beberapa opsi, di antaranya, untuk peningkatkan mutu jalan belum mampu dilaksanakan karena biaya cukup besar. Kemudian opsi lain adalah adanya penertiban, supaya perda yang mengatur tentang overload itu ditaati oleh pengguna jalan. Kemudian, mental pejabat yang ada di jembatan perlu dibenahi. "Kita tidak menutup mata, ada pembayaran yang tidak resmi. Kita tidak berharap pula pembayaran tidak resmi itu berkepanjangan.

Itu akan merugikan semuanya, serta PAD kita tidak akan bertambah," katanya. Menanggapi pernyataan Komisi C ini, Kadishub Riau Rusli M, berjanji akan mencari akar permasalahan di jembatan timbang ini. Kemudian akan dilakukan pembenahan serta meninjau target yang menurut Komisi C tadi bisa dinaikkan hingga 4 kali lipat dari pendapatan sekarang. "Saya akan cari tahu di mana permasalahannya, akan kita benahi, terus target itu akan kita tinjau.

Terhadap laporan adanya karcis bodong, perhitunganperhitungan yang tidak sesuai, sejauh ini belum terpantau," ungkap Rusli M. Rusli mengatakan, dari 4 jembatan timbang yang ada di Riau yaitu di Duri, Teluk Kuantan, Pelalawan dan Rantau Berangin, hanya bisa menargetkan Rp12 miliar, dan sampai hari ini realisasi sudah Rp9,8 miliar. "Mungkin selama ini tidak ada insentif, sehingga mereka mencari uang makan dan minum sendiri," ungkap Rusli.(zal)

TAK LAGI TERIMA BANTUAN APBD

Guru Swasta Ngadu ke Dewan

HALUAN RIAU/RLS

SEJUMLAH calon kader PKS memungut sampah di lereng Gunung Marapi, baru-baru ini.

Brigjen... "Saya pertama ke Pekanbaru dan harmonisasi di lingkup ini luar biasa. Itu dilihat banyaknya pihak yang hadir. Insya Allah dengan banyak dukungan tugas dapat berjalan dengan baik," papar

Dari Hal. 9 Prihadi. Korem 031 Wirabima akan berkoordinasi dengan sejumlah pihak, termasuk dengan Kepolisian untuk menjaga keamanan di Riau. Begitu juga, saat dita-

nyakan mengenai kebakaran hutan dan lahan yang sering terjadi di Riau, Prihadi menyatakan, pihaknya akan membuat posko penanggulangan bencana kebakaran. (rud)

Hilir AKBP Dedi Rahman Dayan menjabat sebagai Kapolres Siak menggantikan AKBP Sugeng. Posisi Kapolres Siak segera diisi oleh Kasat PJR Ditlantas Polda Riau AKBP Suwoyo. Terakhir, Kasubdit Wisata Direktorat Pam Obvit Polda Riau AKBP Z Pandra Arsyad akan resmi menjabat sebagai Kapolres Kepulauan Me-

ranti, sedangkan jabatan Wakapolresta Pekanbaru yang sebelumnya diisi oleh AKBP Adang Suherman akan segera digantikan oleh AKBP Sugeng Putut Wicaksono. Adang Suherman dinonjobkan di Mapolda Riau, karena sempat meninggalkan dinas dan masih dalam pemeriksaan di bidang Propam Polda Riau. (sar)

Kapolda... SELAIN Auliansyah, Kepala SPN Pekanbaru AKBP S Heri Basuki pindah tugas ke Mabes Polri. Posisi Kepala SPN yang baru ditempati Kapolres Kuansing AKBP Wendri P. Kemudian jabatan Kapolres Kuansing akan ditempati Kasubdit II Ditreskrimum AKBP Bayu Aji Irawan. Sejumlah nama-nama lainnya, Kapolres Indragiri q REDAKTUR: MOHD MORALIS

PEKANBARU (HR)-Beberapa tahun belakangan, guru-guru yang mengajar di sekolah-sekolah swasta seRiau tidak lagi mendapatkan bantuan dana APBD Riau. Hal ini yang menyebabkan puluhan guru swasta yang tergabung dalam Persatuan Guru Swasta Provinsi Riau mengadu ke Komisi D DPRD Riau. Menurut Ketua Komisi D DPRD Riau, Bagus Santoso, ketika ditemui usai meng-

Dari Hal. 9

gelar rapat dengar pendapat, Selasa (24/9), bantuan ini sebenarnya sudah diterima dari Pemprov Riau, hanya saja, belakangan ini terjadi perpindahan kewenangan atas bantuan itu. Bagus mengungkapkan, ketika tahun 2010 bantuan untuk guru swasta ini diurus oleh Disdik, tahun 2011 dipindahkan kewenangan itu ke Sekretariat Daerah, namun untuk sekarang guru swasta ini belum dapat hak itu. "Mereka tahunya bantuan itu di Disdik, rupanya telah terjadi perubahan kewenangan. Dana itu ada di Kesra dan belum cair. Me-

reka menuntut itu kenapa sampai saat ini belum cair," ungkap Bagus Santoso. Selain itu, guru swasta ini juga menuntut adanya sertifikasi, sementara untuk sertifikasi itu didominasi oleh guru negeri. Padahal menurut Bagus lagi, guru negeri itu sudah jelas mereka mendapatkan hak-haknya sebagai pegawai negeri. Sementara guru swasta itu untuk mendapatkan sertifikasi tidak mencapai 15 persen, itupun terganjal dengan berbagai persyaratan. "Kesejahteraan kita belum sesuai UMR, kita akan mempertanyakan ke TAPD

dan meminta PGS juga bertanya langsung ke Sekda agar segera ditunaikan hakhak mereka," ungkap bagus. Sementara itu M Husni Thamrin, Ketua PGS Riau meminta agar tidak ada lagi dikotomi antara pendidikan negeri dengan swasta sebab sudah diatur dalam undangundang yang menyatakan sama-sama mendidik anakanak bangsa. Husni menambahkan, seharusnya terkait masalah mendidik ini merupakan tanggung jawab bersama, makanya mereka membicarakan dengan DPRD Riau untuk mencari solusi atas

Wawako... WAWAKO heran dengan PT PLN. Pasalnya dalam beberapa iven nasional di Riau tidak ada pemadaman listrik. Namun, ketika tidak ada iven malah listrik sering padam. Akibat pemadaman listrik itu juga pelayanan masyarakat seperti perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) terganggu. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pekanbaru Zulfikar mengakui hal itu. Penolakan rencana terhadap kenaikan tarif

kesenjangan yang selama ini mereka rasakan. "Oleh sebab itu kita menyampaikan bahwa pendidikan ini perlu kebersamaan. Semua komponen, legislatif, eksekutif, untuk memperjuangkan nasib guru swasta. Kita akan buat surat ke Biro Keuangan, dana itu ada sekitar Rp64 miliar namun belum kita terima," ungkap Husni lagi. Kemudian mereka juga meminta agar dianggarkan setiap tahun di APBD Riau. Di Riau ada sebanyak 30 ribu orang guru swasta, dan 3.700 sekolah swasta mulai dari SD, SMP dan SMA. (zal) Dari Hal. 9

TDL juga disampaikan warga Panam, Yusmaniar. Perempuan yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga ini menolak, TDL dinaikkan, karena sering padam. "Pemadaman listrik sangat merugikan. Tapi bayar listrik malah naik," kata Yusminar mengeluh. Menyikapi pemadaman listrik bergilir tersebut, Walikota Pekanbaru Firdaus sedang mengupayakan untuk membangun pembangkit listrik dari sumber-sumber terbaharukan, seperti me-

ngolah sampah menjadi energi listrik. "Kita punya sumber daya alam yang banyak. Ada cahaya matahari yang bersinar sepanjang tahun dan juga tenaga angin yang bisa diperoleh di kota maupun daerah pedalaman. Kenapa harus pakai batubara dan bahan bakar minyak saja yang jelas bukan sumber energi yang tak bisa dibaharukan," jelasnya. Menurut Firdaus, dalam mengupayakan energi terbaharukan diperlukan kebijakan berbagai pihak. Apa-

lagi krisis listrik tidak hanya terjadi di Pekanbaru, tetapi hampir di seluruh Indonesia dan masalah kelistrikan menjadi pembicaraan bersama. Disinggung tentang Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) di kawasan Tenayan Raya, Firdaus pesimis dapat beroperasi pada tahun 2014, karena kenyataan di lapangan, kondisi pengerjaan pembangkit masih jauh dari harapan. "Mudah-mudahan dilakukan percepatan. Jangan ditunda lagi," harap Wako.*** q LAYOUT: TAUFIK


16

SIAK

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

LINTAS

UR-Disdik Sosialisasi dan Pembekalan Kurikulum Baru PERAWANG (HR)-Universitas Riau bekerjasama dengan dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Siak menggelar pelatihan, pembekalan, sosialisasi dan implementasi kurikulum 2013. Kegiatan yang berlangsung di SMPN 3 Tualang selama dua hari, SelasaRabu (23-24/9) menghadirkan narasumber Hj Yustina. Kepala UPTD Pendidikan Tualang Zahroni menyampaikan, pembekalan implementasi kurikulum tahun 2013 diikuti sekitar 35 orang guru tingkat SMP se-Kecamatan Tualang. Zahroni berharap, para guru yang mengikuti pelatihan tersebut dapat mengimplentasikan dalam pengembangan profesional dan sains di sekolah, sehingga kurikulum 2013 bisa diterapkan di setiap sekolah pada tahun 2014 mendatang. Yustina, sebagai narasumber dalam kesempatan itu menjelasan, sosialisasi dan implementasi kurikulum 2013 diberikan kepada guru bertujuan memberikan pembekalan dalam meningkatkan profesional dalam sains. Kegiatan tersebut didanai bantuan operasional penguruan tinggi.(lam)

Kadin Bantu Panti Asuhan Assidiqiyah SIAK (HR)-Kamar Dagang dan Industri Kabupaten Siak menyerahkan bantuan berupa buku dan alat tulis kepada Panti Asuhan Assidiqiyah, Selasa (24/9). Bantuan diserahkan langsung Ketua Kadin Kabupaten Siak Ruslan Lay. Hadir pada kesempatan itu Ketua Pantia Asuhan Assidiqiyah H Fahruddin beserta pengurus, Wakil Ketua Bidang Hukum Kadin Kabupaten Siak Rolis, Tatang Safrawi Direktu Esekutif Kadin Kabupaten Siak dan pengurus Kadin Lainnya. "Hal ini kami lakukan, karena kami telah menganggap anak asuh yang ada di Panti Asuhan ini sebagai anak kami. Harapannya, apa yang kami berikan bisa sedikit membantu untuk dimanfaatkan," ujar Ruslan Lay. Ruslan Lay berharap, hubungan antara pihaknya dan panti asuhan bisa berjalan dengan baik. "Pengurus panti untuk meninformasikan pada Kadin mengenai kondisi yang ada di Panti, sehingga pihak Kadin bisa mengetahui dan memberikan bantuan secara berkesinambungan," ujarnya. Ketua Panti H Fahruddin berharap, pihak lainnya turut melakukan hal yang sama seperti Kadin, untuk memperhatikan nasib anak asuhnya. "Pembinaan terhadap anak yang ada di Panti asuhan merupakan tanggungjawab bersama, apalagi di lingkungan Siak banyak orang yang mampu," ujar H Fahruddin. Menurutnya, kedatangan Kadin merupakan suatu perhatian lebih dan membantu pihaknya dalam membina anak asuhnya. Pada anak asuh, diingatkan agar memanfaatkan bantuan yang telah diterima, sehingga bantuan itu memiliki nilai lebih. "Anak-anak, saya berharap kalian bisa mendoakan bapak kita, semoga apa yang disampaikan barokah dan dimurahkan rizkinya," pungkasnya.(lam)

HALUAN RIAU/ABDUS SALAM

SEORANG warga menunjukkan kondisi lahan yang terbakar. Foto diambil, Selasa (24/9).

API MENGGANAS EMPAT HARI

Ratusan Hektare Lahan Terbakar DAYUN (HR)-Ratusan lahan warga Desa Dayun habis terbakar sejak empat hari terakhir. Tidak hanya warga, lahan milik pemerintah yang dikelola koperasi yang rencananya akan dibagikan kepada masyarakat juga hangus terbakar. ABDUS SALAM Liputan Dayun Pantauan lapangan, Selasa (24/9) di perkebunan sawit Pemkab, hampir 100 hektare kebun sawit terbakar. Api tampak mengganas dari Blok B5 sampaik B8. Di blok 5 semuanya hangus. Api menjalar hingga pinggir jalan, sementara

blok lainnya api masih menyala di belakang. Tampak asap tebal menghembus dari lahan tersebut. Jika dilihat dari tanah, lahan gambut tersebut terhitung basah, tampak air menggenang di parit, yang mana permukaan air dan dataran yang kering hanya berjarah sejengkal lebih. Namun, kondisi tanah di atas tampak kering. Selain itu, pekebunan

warga yang berdekatan dengan perkebunan Pemkab pun ikut terbakar. Sampai saat ini, belum diketahui pasti luas lahan yang terbakar. Tidak ada satupun yang bisa memastikan asal sumber api. Para petugas kebun Pemkab mengaku, api berasal dari perkebunan masyarakat. Sementara masyarakat pemilik kebun mengatakan api berasal dari arah perkebunan pemda. Selain di titik ini, pada waktu yang sama api juga berkobar di perkebunan warga yang terletak di dusun Cengal wilayah Beruk. “Nama dusunya cengal, dan sering dibilang wilayah beruk karena dekat dengan operasi PT BOB. Sudah tiga hari BPBD berupaya memadam-

kan api menggunakan helly kopter," terangnya Kepala Desa Dayun Nasa Nugrik, Selasa (24/9). Pengakuannya, pemerintah desa bersama Babinkantibnas telah turun ke lokasi dan ikut memadamkan api yang terjangkau. "Kemungkinan api berasal dari hutan liar, karena api merambat dari dalam. Memang kalau kita pantau keliling terlihat sawit semua, namun informasi yang kami peroleh dalamnya masih ada hutan," tutur Kades. Dijelaskan Kades, sejauh ini pihak BPBD melakukan pemadaman masih di wilayah Beruk, sementara untuk di perkebunan pemda dipadamkan petugas atau pengelolanya sendiri. Kabid Damker BPBD

Siak Irwan Prayatna membenarkan api mulai membesar sejak hari Sabtu lalu. Di hari pertama pemadaman di lokasi tersebut dilakukan BPBD Provinsi, sementara pihaknya melakukan pemadaman di titik lain yang juga masih di Kecamatan Dayun. "Hari kedua kami bergabung memadamkan api di lokasi itu menggunakan mobil," terangnya. Karena kejadiannya berdekatan dengan operasional PT BOB, maka pihaknya berinisiatif meminta bantuan pada PT BOB dan langsung ditanggapi. "Mereka langsung membantu pemadaman dan dilakuan terpisah dengan kami tujuannya untuk mengepung api," terang Irwan.***

ADVERTORIAL

MPA Ikuti Pelatihan Cegah Karhutla HALUAN RIAU/ABDUS SALAM

KETUA Panti Asuhan H Fahruddin menyerahkan cinderamata pada Ketua Kadin Siak Ruslan Lay usai penyerahan bantuan dari Kadin, Selasa (24/9).

CEGAH WARGA BERBUAT KRIMINAL

Pemkab Sosialisasi UU Hukum SUNGAI APIT (HR)-Pemerintah Kabupaten Siak melakukan sosialisasi perundang-undangan hukum kepada 14 desa seKecamatan Sungai Apit, di ruang serba guna Kantor Camat Sungai Apit, Selasa (24/9). Hal itu dilakukan, guna mengantisipasi masyarakat dalam berbuat kriminalitas, menggunakan narkotika dan menganggu kamtibmas. Camat Sungai Apit Djoko Edy Imhar melalui Walmal mengimbau setiap orang tua untuk menjaga anak-anaknya hingga tidak terpengaruh kepada hal-hal negatif, yang dapat merugikan diri sendiri maupun warga lainnya. Kepada Kades, Camat mengingatkan untuk patuh terhadap Perda Nomor 5 Tahun 2012 tentang Tata Cara Pengangkatan, Pelantikan dan Pemberhantian Perangkat Desa. Untuk itu, Kades diimbau tutut berpartisipasi menjaga kamtibmas dan menciptakan suasana kondusif.(mg5)

TELEPON PENTING Langganan Koran

08127664045

Kantor Bupati

0764-20200, 322120

DPRD

0764-322019

Polres

0764-20110

PLN

0764-320755

Damkar

0764-322113

RSUD

0764-20012

BPS

0764-7002340

Kemenag

0764-7002350

Rutan

0764-20280

q REDAKTUR: ARLEN ARAGUCI

MEMPURA (HR)-Masyarakat peduli api Kabupaten Siak mengikuti pelatihan pemadaman kebakaran yang ditaja Dinas Kehutanan Provinsi Riau, di Hotel Grand Mempura, Kecamatan Mempura, Kabupaten Siak, Selasa (24/9). Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Riau melalui Inspektur Toni Hermen mengatakan, pelatihan dilakukan, dalam rangka mengantisipasi dan sosialisasi kepada masyarakat yang tinggal di sekitar pinggir hutan yang rawan akan kebakaran. Di samping itu juga, kegiatan tersebut guna membentuk suatu mitra di masyarakat untuk menjaga kelestarian alam dan serta mencegah terjadinya kebakaran hutan atau kebun. Toni Hermen juga mengatakan, kebakaran hutan merupakan kejadian fenomena yang sangat buruk yang sering terjadi di daerah Riau, terutama pada musim kemarau. Kebakaran hutan atau lahan sering terjadi beberapa kali dalam setiap tahunn.

Bahkan, menimbulkan kerugian yang cukup besar, mulai ekologinya, keaneka ragaman hayati dan nilai ekonomi, mikro dan global serta dampak lainnya. Selanjutnya Toni mengatakan, guna mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan tidak terjadi lagi, harus dilakukan berbagai upaya secara berimbang. "Masih banyak kendala dalam menanganinya, seperti peralatan yang minim, sulitnya mencapai mencapai sasaran," sebutnya. Untuk itu, pemerintah berkewajiban memeberikan pengarahan kepada masyarakat akan peduli lingkungan dan tidak membakaran hutan maupun perkebunan. "Ini perlu dilakukan, untuk memberikan motivasi kepada masyarakat dalam menjaga lingkungan agar tidak dibakar sembarangan," ujarnya. Dikatakannya, pendidikan dan pelatihan masyarakat peduli api dan membentuk kelompok atau kelembagaan dalam desa serta memberikan pendidi-

kan masyarakat untuk menjaga kebun dan hutan agar tidak dibakar, diharapkan dapat meminimalisir terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kabupaten Siak khususnya, Riau umumnya.

"Dengan adanya Diklat masyarakat peduli api di Kabupaten Siak ini, dapat membentuk suatu regu pemadaman kebakaran hutan dan lahan. Peserta dalam pelatihan ini diharapkan sungguh-sunguh dan bisa men-

sosialisasikan kepada masyarakat agar bisa menjaga kebun dan hutan agar tidak dibakar sembarangan dan menjadi tauladan dalam memelihara lingkungan, perkebunan dan hutan," harapnya.(adv/humas)

ADV HUMAS

PESERTA pelatihan masyarakat peduli api Kabupaten Siak menulis imbauan kepada masyarakat untuk tidak membakar hutan maupun lahan, Selasa (24/9).

SMAN 1 Mempura Sosialisasi PAK MEMPURA (HR)-Puluhan pelajar SMA Negeri 1 Mempura mengikuti sosialisasi pendidikan akti korupsi yang ditaja pihak sekolah di aula SMA Negeri 1 Mempura, Selasa (24/9). Kegitan yang merupakan program bantuan sosial dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia itu menghadirkan Kejari Siak Zainul Arifin sebagai pembicara. Para pelajar yang ikut dalam sosialisasi terlihat antusias mendengarkan setiap pemaparan-pemaparan yang

diucapkan pemateri, khususnya yang berhubungan terhadap PAK (pendidikan anti korupsi). Kepala SMA Negeri 1 Mempura Rustam Efendi mengatakan, kegiatan sosialisasi pendidikan anti korupsi ini merupakan bantuan dari kementrian pendidikan melalui Dirjen Pemgembangan SMA. Untuk di Siak kegiatan dipusatkan di SMA 1 Mempura. Selain kegiatan sosialisasi, pihak sekolah juga mengadakan kegiatan lainnya yang berkaitan dengan anti korupsi. Beberapa rangkaian

kegiatan yang diadakan sekolah ini yakni, lomba cipta puisi anti korupsi, lomba pidato anti korupsi, lomba poster anti korupsi, lomba cipta lagu anti korupsi. dan beberapa kegiatan lainnya. "Kita berharap dalam diri siswa bisa tumbuh jiwa dan semangat anti korupsi, serta apa yang diberikan pemateri dapat dipahami para siswa," terang Rustam Efendi. Lanjutnya, pendidikan anti korupsi nantinya juga akan di integrasikan pada kurikulum mata pelajaran di sekolah. Melalui pendidikan itu,

siswa bisa memahami lebih jauh mengenai substansi dari korupsi, serta menanamkan jiwa anti korupsi kepada siswa, karena siswa merupakan calon pemimpin bangsa ini. Pada kesempatan ini Zainul Arifin mengaku kagum dengan semangat dan antusiasme para siswa yang mengikuti kegiatan sosialisasi itu. Zainul mengatakan, kegiatan sosialisasi ini merupakan sebuah kegiatan yang positif dalam upaya pencegahan sejak dini dengan memberikan pemahaman pendidikan tentang

anti korupsi kepada siswa. "Kami sebagai penegak hukum merasa terbantu dengan adanya sosialisasi pendidikan anti korupsi ini, kegiatan yang sama juga kami lakukan dalam bentuk penyuluhan hukum," Kata Zainul Arifin. Sebagai pemateri dan juga penegak hukum, dirinya berharap para siswa ini dapat lebih memahami dan mengetahui mana yang perbuatan korupsi dan bila menjadi pemimpin nantinya tidak akan menjadi pelaku korupsi.(lam) q LAYOUT: JUMAILIS


SK R

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

LIVERPOOL (HR)-Luis Suarez akan segera menyelesaikan masa hukumannya. Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, mengungkapkan bahwa strikernya itu sudah tidak sabar untuk segera kembali memperkuat The Reds. Suarez sama sekali belum melakoni laga kompetitif di musim ini menyusul hukuman larangan bertanding sebanyak 10 laga. Hukuman itu dijatuhkan karena aksinya menggigit Branislav Ivanovic di musim lalu. Saat Liverpool bertandang ke Old Trafford untuk berhadapan dengan Manchester United di ajang Piala Liga Inggris, Kamis (26/9) dinihari WIB, Suarez sudah bisa diturunkan. Rodgers menyatakan bahwa striker asal Uruguay itu sudah akan masuk ke dalam skuat yang dibawanya ke Old Trafford. Meski demikian, Rodgers belum memut u s k a n apakah akan menurunkan Suarez sejak menit pertama atau tidak. Namun Rodgers memastikan bahwa Suarez sudah tidak sabar untuk segera bermain lagi. "Itu adalah masa yang sangat sulit untuknya karena tidak bermain," ujar Rodgers seperti dikutip Sky Sports.

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN ELCHE (4-2-3-1) Herrera, Suarez, Botia, Lomban, Albacar, Perez, Sanchez, Stevanovic, Coro, Fidel, Boakye Pelatih: Francisco Segura MADRID (4-2-3-1) Lopez, Carvajal, Ramos, Pepe, Arbeloa, Illarra, Khedira, Bale, Isco, Ronaldo, Benzema Pelatih: Carlo Ancelotti

q REDAKTUR: PERDANA PUTRA

Isco

"Bagaimana dia menyiapkan dirinya dalam beberapa minggu terakhir sunggu luar biasa. Dia benar-benar tidak sabar untuk membantu tim lagi," lanjut Rodgers. "Setiap orang tahu kedalaman kualitas dan sikapnya. Begitu dia kembali ke lapangan lagi, dia akan menunjukkan apa yang sudah dia tunjukkan sejak dia ada di sini," katanya. Rodgers pun mengaku tak sabar menjalani laga melawan Manchester United. Seperti yang sebelum-sebelumnya, dia meyakini pertandingan bakal ketat dan dengan atmosfer luar biasa. Untuk laga ini, Liverpool dan MU samasama punya bekal yang kurang oke, yaitu kekalahan di liga. The Reds dikalahkan Southampton 0-1, sedangkan The Red Devils takluk 1-4 di tangan Manchester City. Keduanya pun diyakini sama-sama punya tekad untuk bangkit dari kekalahan, yang bakal menambah sengit atmosfer pertandingan. MU sedikit lebih diunggulkan di laga ini karena bertindak sebagai tuan rumah. Meski demikian, Rodgers menegaskan bahwa Liverpool tak akan kalah dukungan karena ia yakin banyak pendukung timnya yang bakal datang ke Old Trafford. "Ini adalah pertandingan yang, tak peduli apa pun kompetisinya, Liverpool me-

17

lawan MU selalu jadi laga yang besar. Laga ini tentu saja jadi laga yang ingin kami menangi untuk bisa lanjut ke babak berikutnya. Setelah akhir pekan yang mengecewa-

kan, bisa kembali ke lapangan lagi adalah hal yang bagus," kata Rodgers di situs resmi klubnya. "Partai ini selalu jadi partai yang ketat, selalu sengit. Saya benar-benar tak sabar pergi ke sana. Kami mungkin akan didukung tujuh ribu pendukung di sana, dan itu akan luar biasa," ujarnya. "Atmosfer yang kami rasakan pada laga di Anfield begitu hebat, dukungan para penggemar sungguh memperkuat kami. Saya yakin bakal terjadi hal yang sama di sana," lanjutnya. "Tak peduli di tahap apa atau di kompetisi apa, laga ini selalu jadi laga yang besar. Dan ini adalah satu pertandingan yang tak sabar kami mainkan dan nikmati," katanya. (dtc/ssc/pep)

VALENCIA-Klub promosi Elche akan melakoni laga sengit kontra Real Madrid pada lanjutan La Liga, Kamis (26/9) dinihari WIB. Meski menganggap realistis, namun winger Elche, Fidel Chaves mengungkapkan bahwa timnya siap menjegal langkah Madrid. Bermain di hadapan para pendukungnya di Estadio Manuel Martinez Va-

lero, Madrid tetap akan selalu diunggulkan. Pasalnya, klub ibu kota itu bermaterikan para pemain bintang, dan juga dihuni pemain termahal dunia saat ini, Gareth Frank Bale. Meski faktanya demikian, Chaves menegaskan timnya akan bekerja keras demi mencuri angka. Terlebih posisi Elche yang saat ini di urutan 19 klasemen sementara La Liga itu dipastikan akan memotivasi anak asuh Fran Escriba menahan langkah Los Merengues . “Kami tahu Real Madrid memiliki potensi besar (mengalahkan kami), mereka

Luis Suarez

REKOR PERTEMUAN 01/09/13 Liga Liverpool vs Man. United: 13/01/13 Liga Man. United vs Liverpool: 23/09/12 Liga Liverpool vs Man. United: 11/02/12 Liga Man. United vs Liverpool: 28/01/12 FA Liverpool vs Man. United:

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN MAN. UNITED (4-2-3-1)

1-0 2-1

Lindegaard, Smalling, Ferdinand, Vidic, Buttne, Carrick, Cleverley, Nani, Rooney, Kagawa, Hernandez Pelatih: David Moyes

1-2

LIVERPOOL (4-2-3-1)

2-1

Mignolet, Toure, Skrtel, Sakho, Enrique, Lucas, Gerrard, Henderson, Suarez, Sterling, Sturridge Pelatih: Brendan Rodgers

2-1

merupakan salah satu tim terbaik di dunia dan kami tahu bahwa akan sulit untuk mengalahkan mereka. Tapi akan mencoba bermain sebaik mungkin agar mendapat poin di M a r t i n e z Va l e ro,” t u t u r C h av e s , seperti dilansir Football-Espana , Selasa (24/9). “Dalam pertandingan segala sesuatunya mungkin terjadi. Waktu berjalan selama 90 menit dan kami akan terus mencoba menekan dan tidak

akan membiarkan mereka mengontrol bola,” sambungnya. “Kami merupakan tim kecil tapi kami memiliki senjata dan kami akan mencoba mengeksploitasi mereka. Tidak perlu mengubah cara kami bermain saat menghadapi Real Madrid. Kami takkan memberi mereka ruang, karena kami tahu mereka dapat merusak kami dengan para pemain yang memiliki kecepatan tinggi,” tandasnya.(ozc/ssc/pep)

q LAYOUT: JUMAILIS


18

ARENA

RABU, 25 SEPTEMBER 2013 JULI 2013 SOAL MEROSOTNYA PRESTASI ATLET POPNAS RIAU

KLASEMEN SEMENTARA LIGA SPANYOL 1. Barcelona 2. Atletico 3. Madrid 4. Villarreal 5. Espanyol 6. Bilbao 7. Sociedad 8. Celta Vigo 9. Valencia 10. Levante 11. Malaga 12. Betis 13. Granada 14. Getafe 15. Valladolid 16. Almeria 17. Elche 18. Osasuna 19. Vallecano 20. Sevilla

5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5

5 5 4 3 3 3 1 1 2 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 0

0 0 1 2 2 0 3 3 0 3 2 2 2 1 1 3 3 0 0 2

0 0 0 0 0 2 1 1 3 1 2 2 2 3 3 2 2 4 4 3

18-4 16-4 12-5 10-5 9-5 10-9 4-3 7-7 8-10 4-10 7-4 5-5 3-4 5-10 3-6 10-13 4-8 4-10 4-16 6-11

15 15 13 11 11 9 6 6 6 6 5 5 5 5 4 3 3 3 3 2

Hasil Selasa (24/9) Espanyol vs Bilbao: 3-2

Senin Depan, DPRD Hearing dengan Dispora PEKANBARU (HR)-Komisi D DPRD Riau memastikan memanggil Dispora Riau pada Senin (30/9) untuk meminta penjelasan terkait merosotnya prestasi atlet pelajar Riau di Pekan Olahraga Pelajar Nasional XII 2013 di Jakarta. PERDANA PUTRA Liputan Pekanbaru

Jadwal Rabu (25/9) Barcelona vs Sociedad Levante vs Valladolid Atletico vs Osasuna Malaga vs Almeria

"Anggota Komisi D DPRD Riau sudah sepakat untuk menjadwalkan pertemuan dengan Dispora Riau pada Senin (30/9). Untuk surat pemanggilannya segera dikirim," ujar Ketua Komisi D DPRD Riau, Bagus San-

Kamis (26/9) Granada vs Valencia Sevilla vs Vallecano Elche vs Madrid (RCTI 03.00 WIB)

toso kepada Haluan Riau, Selasa (24/9) di ruangan Komisi D DPRD Riau. Bagus menyebutkan pihaknya bersama anggota komisi D lainnya sebenarnya ingin lebih cepat melakukan pertemuan dengan Dispora Riau. Namun dikarenakan adanya agenda DPRD Riau yang sudah terjadwal menyebabkan pertemuan

dengan Dispora baru bisa dilaksanakan pada Senin depan. "Pertemuan tersebut sebenarnya lebih cepat lebih baik, tapi maklum saja anggota Dewan agenda kegiatan- nya sedang padat. Yang jelas, Senin depan kita akan hearing dengan mereka," jelas Bagus yang didampingi anggota komisi D lainnya. Bagus menyebutkan saat ini pihaknya ingin mendengar secara langsung dari Dispora terkait dengan merosotnya prestasi Riau di ajang Popnas 2013 lalu. Padahal, kata dia, anggaran untuk Dispora cukup besar tahun

ini yaitu Rp276,9 miliar. "Saya hanya membaca dari media massa tentang persoalan merosotnya prestasi Riau di Popnas 2013 ini. Kami dari komisi D jelas ingin mendengar langsung pemaparan dari Dispora," jelas politisi Partai Amanat Nasional itu. Seperti diketahui pada Popnas 2013 ini Riau gagal mempertahankan prestasi pada Popnas 2011. Saat itu Riau berhasil menempati posisi tiga besar dengan 30 emas, 27 perak dan 24 perunggu. Sementara pada Popnas XII 2013 Jakarta,

posisi Riau melorot ke posisi 6 dan raihan medali emas Riau turun sangat tajam. Dari 30 emas pada Popnas 2011 menjadi 10 emas di Popnas 2013. Disamping itu untuk perolehan perak dan perunggu juga mengalami penurunan tajam. Riau mengoleksi 12 perak dan 18 perunggu. Padahal Riau membawa atlet dengan jumlah yang cukup besar yaitu 166 atlet. Sementara pihak Dispora Riau, melalui wakil ketua Kontingen, Hamdani menjelaskan gagalnya Riau mempertahankan prestasi pada Popnas 2011 lalu disebabkan karena Riau tidak lagi menjadi tuan rumah.***

Jumat (27/9) Bilbao vs Betis Getafe vs Celta Vigo Villarreal vs Espanyol Top Skorer 6-Lionel Messi (Barcelona) 5-Pedro (Barcelona) 5-Diego Costa (Atletico)

LIGA INGGRIS 1. Arsenal 2. Tottenham 3. Man. City 4. Chelsea 5. Liverpool 6. Everton 7. Southampton 8. Man. United 9. Swansea 10. Stoke 11. Hull 12. Newcastle 13. Aston Villa 14. West Brom 15. West Ham 16. Cardiff 17. Norwich 18. Fulham 19. Crystal Palace 20. Sunderland

5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5

4 4 3 3 3 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 0

0 0 1 1 1 3 2 1 1 1 1 1 0 2 2 2 1 1 0 1

1 1 1 1 1 0 1 2 2 2 2 2 3 2 2 2 3 3 4 4

11-6 5-1 12-4 6-2 5-3 6-4 3-2 7-6 7-7 4-5 5-7 5-8 6-6 4-4 4-4 4-6 3-6 3-7 4-8 3-11

12 12 10 10 10 9 8 7 7 7 7 7 6 5 5 5 4 4 3 1

Topskor 4-Christian Benteke (Aston Villa) 4-Olivier Giroud (Arsenal) 4-Daniel Sturridge (Liverpool)

CITRA FEBRIANTI ANGKAT BESI ISG

Indonesia Raih Dua Emas

LIGA JERMAN 1. Dortmund 2. Munchen 3. Leverkusen 4. Hannover 5. Gladbach 6. Wolfsburg 7. Mainz 8. Augsburg 9. Bremen 10 Hertha Berlin 11. Hoffenheim 12. Stuttgart 13. Frankfurt 14. Schalke 15. Nurnberg 16. Hamburg 17. Freiburg 18. Braunschweig

6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6

5 5 5 4 3 3 3 3 3 2 2 2 2 2 0 1 0 0

1 1 0 0 0 0 0 0 0 2 2 1 1 1 4 1 3 1

0 0 1 2 3 3 3 3 3 2 2 3 3 3 2 4 3 5

16-5 13-2 15-7 10-8 15-11 9-8 9-12 6-9 5-8 10-7 15-15 11-9 8-10 7-13 6-9 10-17 8-12 3-14

16 16 15 12 9 9 9 9 9 8 8 7 7 7 4 4 3 1

Top Skorer 5-Nicolai Muller (Mainz) 5-Vedad Ibisevic (Stuttgart) 5-Pierre Aubameyang (Dortmund) 5-Stefan Kiesling (Leverkusen) 5-Anthony Modeste (Hoffenheim) LIGA ITALIA 1. AS Roma 2. Napoli 3. Inter 4. Fiorentina 5. Juventus 6. Livorno 7. Torino 8. Lazio 9. Verona 10. Cagliari 11. AC Milan 12. Udinese 13. Genoa 14. Chievo 15. Atalanta 16. Bologna 17. Sampdoria 18. Parma 19. Catania 20. Sassuolo

4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4

4 4 3 3 3 2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0

0 0 1 1 1 1 1 0 0 2 1 1 1 1 0 2 2 2 1 0

0 0 0 0 0 1 1 2 2 1 2 2 2 2 3 2 2 2 3 4

10-1 11-3 13-1 10-4 8-3 6-3 6-5 6-7 5-6 6-7 7-7 6-6 5-7 4-8 3-6 4-8 4-8 2-6 1-7 1-15

Jadwal Rabu (25/9) Udinese vs Genoa Kamis (26/9) Bologna vs AC Milan Chievo vs Juventus (TVRI 01.45 WIB) Lazio vs Catania Livorno vs Cagliari Parma vs Atalanta Napoli vs Sassuolo Sampdoria vs Roma Torino vs Verona Jumat (27/9) Inter vs Fiorentina (TVRI 01.45 WIB) Top Skor 4-Marek Hamsik (Napoli) 4-Giuseppe Rossi (Fiorentina) q REDAKTUR: PERDANA PUTRA

12 12 10 10 10 7 7 6 6 5 4 4 4 4 3 2 2 2 1 0

PALEMBANG (HR)-Cabang angkat besi menyumbangkan dua medali emas untuk Indonesia di Islamic Solidarity Games 2013. Kedua emas itu didapatkan dari kelas 48 kilogram putri dan kelas 53 kilogram putri. Di Gedung Serba Guna Palembang, Selasa (24/9) sore, Sri

Wahyuni Agustiani yang turun di kelas 48 kg putri berhasil mencatat total angkatan 184 kg, masing-masing angkatan snatch 77 kg dan clean and jerk 107 kg. Dengan total angkatan tersebut, dia berhak atas medali emas. Medali perak direbut lifter Azerbaijan Angelova Siliya dengan

KEJURDA PANJAT TEBING

Empat Nomor Dipertandingkan PEKANBARU (HR)-Federasi Panjat Tebing Indonesia Provinsi Riau akan mempertandingkan empat nomor pada Kejuaraan Daerah 27-29 September 2013 mendatang di venue panjat tebing di Kompleks Universitas Riau. Sekertaris Umum (Sekum) FPTI Riau, Yudhi, Selasa (24/9) mengatakan empat nomor tersebut yakni speed track, speed record, lead dan bolder. "Sesuai dengan hasil kesepakatan terakhir memang kita akan mempertandingkan empat jenis nomor ini. Jadi akan ada delapan medali yang diperebutkan yaitu untuk putra dan putri," sebutnya. Menurut Yudhi yang akan mengikuti Kejurda tersebut merupakan atlet dari sembilan Pengurus Cabang (Pengcab) yang ada di Provinsi Riau. Seperti diketahui tiga Pengcab yang tidak akan ikut yakni, Kabupaten Rokan Hilir, Kota Pekanbaru dan Kuantan Sengingi. "Yang akan ikut dari seluruh Pengcab FPTI dan ada 9 Pengcab dan sisanya tidak ikut karena kepengurusanya belum aktif," katanya. Menurut Yudhi Kejurda tersebut nantinya akan menjadi ajang seleksi jelang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) panjat tebing yang akan dilaksanakan bulan November 2013 mendatang. "Ini merupakan ajang untuk menyeleksi atlet Riau yang akan diturunkan pada Kejurnas," sebutnya. Selanjutnya, Yudhi berharap atletatlet yang akan turun bisa tampil semaksimal mungkin supaya dapat tampil di Kejurnas nantinya.(nom)

total angkatan 163 kg. Medali perunggu jadi milik lifter Mesir Heba Saleh Mahmoud Ahmed dengan total angkatan 151 kg. "Senang sekali tidak menyangka bisa menang karena sebenarnya di ISG saya tidak punya target hanya ujicoba persiapan sebelum SEA Games.

Tadi juga lawan sangat berat. Tapi saya coba tidak memikirkan itu," ujar Yuni. Di kelas 53 kg putri, Citra Febrianti mendapatkan medali emas setelah mencatat total angkatan 196 kg, dengan rincian angkatan snatch 86 kg dan angkatan clean and jerk 110 kg.

Medali perak jadi milik atlet Indonesia lainnya, Syarah Anggraini. Syarah membukukan total angkatan 181 kg. Sementara itu, lifter Malaysia Azizah Binti Fadzil membawa pulang medali perunggu setelah mencatat total angkatan 155 kg.(dtc/pep)

Karate Tambah Emas Indonesia

HALUAN RIAU/IST

TIM kata beregu Indonesia sukses meraih emas bagi Indonesia di ISG. PALEMBANG (HR)Indonesia kembali menambah jumlah medali di Islamic Solidarity Games III. Cabang karate menjadi penyumbang emas kedua

untuk Indonesia. Ini setelah cabang olahraga karate menyumbangkan satu medali emas lewat kata beregu putra. Emas karate ini didapat

dari nomor kata beregu putra, yaitu atas nama Aswar, Faizal Zainuddin, dan Fidelys Lolobua. Mereka berhasil mengalahkan Kuwait pada pertandingan final di Sriwijaya Promotion Center, Selasa (24/9). Tim Indonesia mencapai final setelah sebelumnya mengalahkan Qatar dengan skor 5-0, lalu menang atas Uni Emirat Arab 5-0 dan Mesir 3-2. "Dari awal lawannya berat. Mereka punya strategi yang sangat baik. Tadi juga kami sempat mengalahkan Mesir, mereka adalah juara tiga WKF tapi

akhirnya kami bisa tumbangkan mereka," ujar Aswar. Ketua KOI (Komite Olimpiade Indonesia) Rita Subowo pun turut mengungkapkan kegembiraannya atas kemenangan tim karate ini. Dia berharap Indonesia bisa terus menambah koleksi medali emas di ISG. "Kami sangat bersyukur kata beregu putra ini menjadi pahlawan. Mereka bisa meraih hasil yang sangat luar biasa. Kami berharap di pertandingan selanjutnya kumite juga bisa mendapatkan medali emas," kata Rita.(dtc/pep)

Haye Optimis Lawan Fury LONDON (HR)-Petinju asal Inggris, David Haye mengatakan kalau dirinya optimistis jelang ditentukannya tanggal baru pertarungan antara dirinya dengan Tyson Fury. Dan, Haye pun yakin kalau secara perlahan semangatnya akan membara kembali setelah menurun akibat adanya penundaan. Sebagaimana diketahui, Haye semestinya bertemu Fury di Manchester pada 22 September lalu, namun laga tersebut urung terlaksana lantaran Fury mengalami cedera pada alis matanya yang didapat ketika latihan. Meskipun laga dijadwalkan dihelat akhir pekan ini, namun jadwal resminya baru dipastikan beberapa hari lagi. “Segalanya sudah final sekarang, setelah dijadwalkan ulang, tanggal

di mana saya akan mengalahkan Dyson Furry sudah sangat dekat dengan kata resmi,” tulis Haye pada akun terverifikasi miliknya, @mrdavidhaye, Selasa (24/9). “Terima kasih kepada semua atas dukungan yang diberikan. Di tengahtengah waktu yang melelahkan ini, saya tidak dalam kondisi penuh semangat, dan dukungan dari Anda membuat saya terus berada dalam trek #ReSchedule” lanjut petinju berusia 32 tahun tersebut. Haye sendiri kini memegang rekor 26 kemenangan (24 di antaranya menang KO) dan dua kekalahan. Sementara Fury hingga saat ini masih memegang rekor sempurna, yaitu 21 menang (15 menang KO) dan belum pernah draw ataupun kalah.(ozc/pep) q LAYOUT: TAUFIK


LIGA

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

19

SUSUNAN PEMAIN SEMEN PADANG Jandia Eka Putra; Novan Setya, Saepuloh, David Pagbe, Hengki Ardiles; Esteban Viscara, Elie Aiboy (Hendra Bayauw 64'), Yu Hyun-Koo, Vendry Mofu; Titus Bonai, Edward Wilson (Nur Iskandar 46') EAST BENGAL Gurpee Sandhu; Uga Okpara, Naoba Singh, Robert Lalthlamuana (Baljit Sahni 65'), Arnab Mondal; Joaquim (Gurwinder Singh 84'), Lalrindika Ralte, Mehtab Hossain; Edeh Chidi, Ryuji Sueoka (James Moga 43') HALUAN RIAU/INT

ESTEBAN Vizcarra (kiri) gagal membawa Semen Padang ke semifinal.

UJICOBA TIMNAS SENIOR INDONESIA

Batal Lawan Myanmar, Timor Leste Pun Disiapkan JAKARTA (HR)-Rencana laga uji coba Tim Nasional Indonesia senior jelang Pra Piala Asia melawan Myanmar pada 29 September mendatang dipastikan batal. Sebagai gantinya, timnas Timor Leste pun disiapkan. Ini adalah kali ketiga laga ujicoba yang bakal digelar pada 29 September itu batal, karena ebelumnya Hong Kong dan Macau, kini Myanmar membatalkan pertandingan ujicoba melawan Tim Merah Putih. Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Joko Driyono, tidak menjelaskan secara gamblang mengapa laga melawan Myanmar ini bisa batal. Dia juga tidak memastikan laga kontra Myanmar itu akan berlangsung atau tidak. "Myanmar sebelumnya memang direncanakan menjadi lawan uji coba 5 Oktober. Tapi, saat kami meminta dimajukan ke 29 September, mereka seperti bisa mengiyakan, dan kami pikir tidak ada kendala. Untuk 5 Oktober, tentu kami harus menunggu konfirmasi dari pelatih lebih dulu," kata Joko di Kantor PSSI, Selasa (24/9). Pria yang juga menjabat sebagai CEO PT Liga Indonesia itu mengatakan, Federasi Sepakbola Timor Leste (FFTL) sudah bersedia menjadi lawan tanding skuad garuda. Dia juga menjelaskan kalau laga ujicoba ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. "Pertandingan melawan Timor Leste sudah dikonfirmasi. Saya sudah bertemu dengan Sekjen FFTL, Amandio Sarmento. Mereka sudah setuju dan pertandingan akan digelar Surabaya, 29 September," tegas Joko. Sergio van Dijk (ozc/pep)

q REDAKTUR: PERDANA PUTRA

Gagal Buat Sejarah PADANG (HR)-Langkah Semen Padang di Piala AFC akhirnya terhenti di perempat final, setelah di leg kedua hanya bermain imbang 1-1 dengan East Bengal. 'Kabau Sirah' kalah agregat total 12 dari klub India itu. Sejarah pun gagal tercipta di Stadion Haji Agus Salim Padang Dalam laga yang dihelat di Stadion Haji Agus Salim, Selasa (24/9) sore WIB, Semen Padang butuh menang lebih dari satu gol demi membalas kekalahan 0-1 di leg pertama pekan lalu. Sejak menit awal anak asuh Jafri Sastra langsung mengambil inisiatif sera-

ngan dan tak memberi ruang sedikit pun untuk Bengal mengembangkan permainannya. Di menit 20 Semen Padang mendapat peluang dari situasi sepak pojok. Bola Elie Aiboy mengarah ke Titus Bonai di tiang dekat, tapi tandukannya masih bisa

ditepis kiper Bengal. Semen Padang mencetak gol di menit 23 sekaligus menyamakan agregat jadi 1-1. Diawali kesalahan kiper Bengal dalam mengeksekusi goal kick, bola jatuh di kaki Edward Wilson Junior. Lalu Edu berlari menuju kotak penalti dan menaklukkan satu penjaganya sebelum menendang dengan keras bola ke dalam gawang. Dua menit setelah babak kedua dimulai Semen Padang langsung mendapat peluang. Sayang tembakan keras Esteban Viscara masih melambung di atas mistar gawang Bengal. Di menit 62 akselerasi

Vendry Mofu dari tengah lapangan sukses membongkar pertahanan Bengal, tapi begitu mendekati kotak penalti ia gagal menjaga akurasi tembakannya dan bola menyamping di sisi gawang. Keasyikan menyerang membuat pertahanan Semen Padang lengah dan itu dimanfaatkan Bengal untuk bikin gol penyama kedudukan di menit 78 sekaligus membuat agregat 2-1 untuk keunggulan wakil India itu. Dari serangan di sisi kanan, bola kemudian dikirimkan Baljit Sahni ke tiang jauh dan di sana ada James Moga yang mudah menanduk bola ke pojok bawah ga-

wang Jandia Eka Putra. Setelahnya Semen Padang kian bernafsu mencari gol lagi tapi selalu sulit menemukan ruang di daerah pertahanan Bengal. Apalagi dengan ditarik keluarnya Edward Wilson, kian sulit lini depan Semen Padang untuk bikin gol. Hingga 90 menit laga tuntas skor tetap imbang 11. Semen Padang tersingkir dari Piala AFC dan gagal mencetak sejarah sebagai tim pertama Indonesia yang mencapai fase semifinal di kompetisi antarklub Asia. Sebaliknya Bengal melaju ke semifinal pertama dalam sejarah klub itu. (dtc/pep)

PSSI tak Akui Kapten Timnas U-19 JAKARTA (HR)-Sekretaris Jenderal PSSI, Joko Driyono, mengatakan PSSI tidak bisa mengesahkan status kapten timnas U-19, Evan Dimas. Ini dikarenakan saat ini, Evan Dimas memperkuat Persebaya 1927 yang notabene tidak diakui oleh PSSI. Sebelumnya, PSSI sudah menegaskan kalau Persebaya yang resmi, yakni yang berlaga di Divisi Utama dan baru saja promosi ke Liga Super Indonesia (ISL). Keputusan itu dibuat dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Hotel

Borobudur, 17 Maret lalu. PSSI pun menganggap Persebaya 1927 bukan anggota resmi asosiasi pimpinan Djohar Arifin Husin. Joko mengatakan, kalau status pemain yang baru saja mengantarkan Indonesia meraih Piala AFF U-19 itu merupakan kewajiban PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) yang menaungi Persebaya 1927. “Itu menjadi domain LPIS untuk mengesahkan. Tidak ada pengesahan status pemain kepada klub non-anggota,” ujar

Joko Driyono ditemui di Kantor PSSI, Jakarta, Selasa (24/9). Pria yang juga menjabat sebagai CEO PT Liga Indonesia itu melanjutkan, PSSI membuat keputusan sangat berhati-hati agar tidak disalah tafsirkan oleh semua non-anggota PSSI. “Untuk beberapa klub non anggota PSSI, kami harus hati-hati. Jangan sampai ditafsirkan menggugurkan status KLB kemarin. Kami tidak ingin terlalu jauh membahas ini menjadi polemik,” tutup Joko. (ozc/pep)

Evan Dimas

q LAYOUT: MUHARMI


20

Hiburan

RABU, 25 SEPTEMBER 2013 DEWI PERSIK

ZASKIA 'GOTIK'

Tak Mau Cari Sensasi AKTRIS Dewi Persik kembali diterpa isu masalah perseteruan dengan sesama rekan aktris dalam satu film yang sama. Namun sepertinya Depe sudah kapok menjadi korban setting-an film seperti dahulu saat dirinya terlibat kasus cakarcakaran dengan Julia Perez. Kali ini dalam film 'Pantai Selatan', Depe bermain bersama Fifie Buntaran. Keduanya pun kemudian terlibat sedikit masalah. Namun Depe mengaku, enggan memperpanjang urusan. Ia juga mencibir cara mencari sensasi dengan berseteru atau bertengkar demi mendongkrak film. "Pasti malu ribut pakai sensasi. Banyak kok cari sensasi yang pinter. Goblok kalau sensasinya pakai berantem. Menjatuhkan dirinya sendiri," ungkap

Pasrah

Depe saat ditemui di Planet Hollywood, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (24/9). Mantan istri Saipul Jamil itu mengaku sudah tak memiliki masalah dengan Fifie. Ia tak mau melebarkan masalah yang seharusnya tak ada. "Jangan diperpanjang, kalau bisa lebih baik jadi saudara kan," katanya. Fifie sebelumnya sempat meluapkan kekesalannya terhadap Depe lewat Twitter karena masalah disiplin waktu saat syuting film tersebut. Fifie menuding Depe kerap telat dan seenaknya di lokasi syuting. Pemilik goyang gergaji itu pun sempat meradang dan sempat mengatakan akan mencekik Fifie bila saja bukan lawan mainnya di film yang sama.(dth/mel)

PEDANGDUT Zaskia 'Gotik' diterpa gosip miring secara bertubi-tubi. Setelah pose seksinya di majalah pria dewasa beredar, Zaskia pun digosipkan pernah menjadi simpanan pengusaha. Terkait gosip itu, Zaskia pun memilih pasrah. Menurutnya, jika menjadi wanita simpanan pasti saat ini ia sudah memiliki rumah mewah. "Kalau masalah eneng disimpen sama ini-itu, mungkin eneng sekarang sudah punya rumah," ujar pelantun 'Satu Jam Saja' itu saat ditemui di kawasan Jakarta Timur, Senin (23/9) malam. Kabar lainnya juga menyebut Zaskia mendapat kemudahan untuk bergabung dengan perusahaan rekaman Nagaswara. Namun, dengan tegas, Zaskia membantah kabar itu. "Neng masuk di Nagaswara tidak segampang itu. Neng masuk setelah 4 atau 5 bulan nggak dikabarin. Tapi kalau orang bilang instan atau gimana nggak apa-apa, neng ikhlas," tandasnya.(dth/mel)

MUSIC BUZZ!

'Shadows': Menguak Sisi Lain Lenka dalam Alunan Musik Sederhana ALBUM 'Shadow' meluncur tanpa terlalu banyak campur tangan musik-musik electro pop yang biasa merasuki setiap lagu Lenka. Kali ini, ia mempersembahkan musik yang terdengar lebih kalem. Banyak instrumen 'aneh' mulai dari vibraphone, flugelhorn, violin dan glockenspiel yang cukup banyak ambil bagian dalam album ini. Belum lagi penggunaan piano yang juga terdengar akrab dalam album produksi Sony Entertainment itu. 'Shadows' dibuka dengan track 'Nothing Here but Love'. Nuansa berbeda dari pemilik nama lengkap Lenka Kripac itu pun langsung terdengar dari awal lagu, tenang dan menyegarkan.

Hanya bermodalkan gitar akustik, vibraphone (yang dimainkan sendiri oleh Lenka), flugelhorn dan alat musik 'sederhana' lainnya justru membuat kesan berbeda. Tak heran jika lagu tersebut menjadi 'gacoan' di album ini. Masuk ke track kedua 'Faster With You' pun tak jauh berbeda. Lagu nan sederhana dan sendu itu seperti menguak sisi lain dari Lenka. Setelah itu ada 'Heart To The Party' yang masih terdengar sederhana tapi lebih 'meriah' dibanding lagu

sebelumnya. Sedangkan alunan violin terdengar begitu apik 'membungkus' lagu 'After The Winter'. Selanjutnya kembali pendengar seperti coba 'dininabobokan' lewat lagu 'Find A Way To You'. Belum beranjak lagi dengan nuansa berbeda di tiga selanjutnya 'Honeybee', 'No Harm Toninght' dan 'Two Heartbeats'.(dth/mel)

DIJUAL RUMAH

AQUARIUM AQUARIUM ANNISA Menyediakan berbagai macam ikan hias, aquarium, bibit ikan, pakan ikan dan peralatan aquarium. Alamat : Jl. Pasir Putih No. 10B Pekanbaru Hp. 0813 9609 0666

BENGKEL LAS WANA SEJAHTERA

PENGOBATAN TRADISIONAL/ALTERNATIF

Menerima pesanan teralis, canopy, pagar / stenlis. Alamat Jl. HR. Soebrantas (Simp. Empat Garuda Sakti) HP. 0853 5521 9911/0812 7652 3729

RUMAH S EHAT SYIFA TERAPY HAO TO SIA CI PUNKTUR

BENGKEL Wengky spesialis pemasangan canopy, canopy atap metal 210rb/m, tralis 1bng 215rb, pintu hexx buka (1)950rb, pintu buka (2)hexx 1.75jt, pagar 230rb/m, pagar stenlis 325rb/m dll. Alamat Jl Kubang raya. HP: 08537687 8714 / 0761-777 0859

BENGKEL LAS

RAFI JAYA Menerima : Terali, pagar, Canopy, Tower Air, Rolling, Tangga, dll. Alamat Jl. Garuda Sakti KM 2,8 Pekanbaru HP. 081268807337

KARYA ABADI TerimaPesanan : Terali, Kenopi, Pagar, Rumah, TanggadanEveretingreklame. Dll MUTU TERJAMIN Jl. Kubang Raya Simpang Panam (dpn toko bangunan Menara) HP. 0813 7821 2676

BESI DAN BAUT TOKO BESI DAN BAUT BJS BUANA JAYA STEEL Menjual bermacam besi : besi beton, siku, plat strip, besi plat, besi UNP, hollo, pipa Hitam dan aksesoris pagar dan baut-baut & semi teknik. Alamat : Jl. Raya Pasir Putih No. 168A (samp Perumahan Taman Duta Mas) Hp. 0813-1219-6968

ELEKTRONIK HUGHES ANTENA Mulai tgl 3 s/d 15 Sept 2013, pasang Indovision & TopTV cuma 100.000 + gratis HBO & Sport 3 bulan. Hub. 085265808932/62921. Office : Jl. Balam No. 27 Sukajadi, Pekanbaru. (s&k berlaku)

TERIMA SERVIS LAPTOP, KOMPUTER, IPAD, DLL Tersedia LAYANAN EXPRESS Alamat: Jl. Sidodadi No. 13 (depan SMP 22) Harapan Raya/Imam Munandar, Pekanbaru 0823-87777901

PELANGI ELEKTRONIK + Rental AC & blower utk berbagai acara, service termurah AC, kulkas, mesin cuci, dispenser, jual baru & bekas. Hub : 0853 7484 8458 / 0812 761 5578

Melayani : Refleksi, Massage, Akupuntur, Mandi rempah. Menjual : Rempah-rempah tradisional karo Jl. Garuda Sakti Simp. Panam (lantai II) HP. 0852 7178 7444

RUMAH BEKAM & HERBAL AYURVEDA AV “IKHLAS” Alhamdulillah dgn ijin Allah kami telah berhasil mengobati bermacam-macam penyakit. Ikuti talkshow kesehatan di RRI Pro4 FM 93,9 MHz setiap hari Rabu (2 minggu sekali) jam 10.00 - 11.00 WIB. Alamat : Jl. Manggis No. 7 Wonorejo, Marpoyan Damai, Pekanbaru, Riau HP. 085278525545

SARAGIH l Ahli Urat, Ahli Bekam l Ahli Gurah l Ahli Patah Tulang l Ahli Ruqiyah l Ahli

Refleksi. Dan menjual obat-obatan Herbal dan Jamur Arab. Alamat : Jl. Suka Karya (Kualu) dekat cucian Linda, Pekanbaru Hp. 0823-8889-8543

URUT TRADISIONAL PUTRA MADURA Ditangani oleh orang Madura langsung. Jln. Melati Perum Athaya 1 Blok A No. 8 HP. 0853 5537 7759

MASSAGE SISKA Massage, baru, oke, fress, & rileks, pijat, capek2, pegal2, terkilir, & luluran dgn tenaga oke, terima panggilan keluar. Hub:082382504781

URUT TRADISIONAL "BISMIKA" Urut termurah, hanya Rp. 70 ribu (1.5 jam), berkelas dan berpengalaman. Benar-benar tukang urut yang bisa diandalkan untuk urut kelelahan dan capek. Silahkan datang ke : Jl.Kereta Api Ujung (dpn SD IT Al Fikri Tangkerang Tengah) Pekanbaru. Bisa Panggilan. Doni HP. 0852 7451 7111

MBAK REPA Mengobati anda dengan cara dipijat, pegal2, linu2 badan terasa lemas capek pinggang terasa panas ngilu, mata berkunang2, tidur & perut buang air b/ k, patah kaki sering keram krn rematik, bapak/ibu anak2, kami jg sdh berpengalaman. Hub : Mbak Repa 081261412857

PEMUTIH MUKA Dijamin 100% bisa putih, aman tanpa mercuri. Tersedia pemutih muka, badan, ketiak dan selengki. Pelangsing super, peninggi badan, dll. Udah terbukti lho. Hub. CHYKA, 081261735133 PIN BB 314B8673

PENGOBATAN DARI BANTEN Pakar pengobatan alat vital & supranatural M. Abdul Rohman dari Banten Selatan. Alamat : Jl. Pasar Pagi Arengka masuk gang + 50 m samping Toko Erlangga Kaca, Pekanbaru. Hp. 082153440089 0813 1654 9997

URUT SEHAT IBU MELATI Kami menyediakan tenaga muda yang profesional, ramah dan sopan. Khusus panggilan hotel Hub: 081371820000

URUT SEHAT IBU HANUM Urut pria, wanita, anak-anak, siap melahirkan, ibu hamil dan bayi. Terima untuk di tempat dan panggilan ke rumah. Hp:0823 8858 5007

URUT BU PUJI

Paket 4 Camera Dome Infrared + DVR 4 ch H264 (bisa dipantau melalui HP)

Free Kabel 70 M Rp 3.200.000 BERGARANSI

)

0761-860886 0761-860887 0761-3071828

Melayani : urut capek-capek, keseleo, luluran dan anak-anak. Menyediakan tempat. Bisa dipanggil ke rumah-rumah. Alamat : Jl. Fajar Gg. Fajar 4 Labuhbaru Barat. Hub : 0852 7835 3821

SISKA MASSAGE Massage, baru oke, fresh & rileks, pijat, capek-capek, pegal-pegal, terkilir dan luluran dengan tenaga oke. Terima panggilan keluar. Hub. 082382504781

DHERMATO MEDICAL SKIN Cream pencerah wajah super aman, buat jerawat batu, jerawat meradang, flek2 wajah, mascara anti badai, serum emas buat kulit keruh2. Hub. Riyanti 0853 567 35 999

KECANTIKAN MC. TEKNIK Service Panggilan Perbaikan, bongkar pasang, service AC, Mesin Cuci, Dispenser, Kulkas, dll. Hub. 0812 7616 6622, 0852 7148 2562 Alamat : Jl. Ababil No. 12 Pekanbaru

ALEX TEHNIK Menerima servis AC, kulkas, TV, m. cuci, kipas angin, instalasi listrik, pompa air, dll. Alamat Jl. Garuda Sakti (masuk Jl. Melati) Panam. HP. 081.65711340

GEN KOMPUTER LAPTOP & PRINTER l Penjualan l Service l Spare Part Alamat Jl. HR Soebrantas KM 13,5 Panam Kios SPBU No. 8 HP. 085271497599 (ARDI), 082389548059 (ARIF) Menerima Laptop & Printer bekas dan rusak q REDAKTUR: ERMA SRIMELYATI

Jual kosmetik murah, pemutih wajah & tubuh, penurun berat badan, perontok bulu, pemerah bibir, serum vitamin C, masker mas wajah, sabun mas (cair), serum gold, bedak boneka, minyak kemiri, aneka koyo kaki. Hub: 081275421219/081918613749

KLINIK KESEHATAN KLINIK SYAHBUDIN KLINIK PRAKTEK DOKTER UMUM Penanggung Jawab : dr. Edy K Syahbudin, M.Kes Jl. Adi Sucipto No. 171/1 PekanbaruRiau Telp/Fax. 0761-566676

LAUNDRY MITRA LAUNDRY

Kiloan, Satuan dan Paket Bulanan Jl. Akasia/Bakau No. 4 (Harapan Raya) Kritik/Saran hub : 085363932971/081270744449

BERKAT YAKIN LAUNDRY

Rapi, Harum, Bersih Rp. 4.500,-/kg Jemput antar gratis. 3x cuci 1x gratis. Memasarkan batu permata antik (batu andtik & uang lama). Hub. 081266377080 (Nel, Pimp)

PRATAMA LAUNDRY Mutu, Bersih, Rapi & Wangi. Jl. Rambah Jaya HP. 085271336571

PLUS LAUNDRY Cuci Bersih, tanpa masalah Rp. 4.000,-/kg Jl. Kubang Raya (dpn SMU Plus) HP. 085271165498

MY LAUNDRY Menerima cucian kiloan dan satuan. Cuci aja, setrika aja, paketbulanan. Siap antar jemput. Alamat Jl. Garuda Taskurun No. 101 Tangerang Tengah. Hp: 0812 7608 4426, 0813 6503 1714

PENJAHIT/TAYLOR

Menerima / Menyewakan : 1. Perlengkapan pesta, Merias Pengantin, Pelaminan Minang, Riau, Tapsel, Sulsel, Aceh dll. 2. Tenda Pesta VIP dan Standart. 3. Organ tunggal, Gambus, Video Shoting, Photo Amatir, Catering dan - Jl. Delima VII No. Arengka Pekanbaru - Jl. Srikandi Perum. Wadya Graha II Blok i No. 2-3 Pekanbaru Hp. 0812 7603 1567 - 0812 752 2560

PENJAHIT QORY

PANGKAS RAMBUT

Menerima berbagai macam jahitan pakaian Pria dan Wanita, seragam sekolah, kantor, dll Jl. Belimbing No. 26 Pekanbaru Hp. 0813 6505 0569

Menerima pangkas dewasa dan anakanak. Dijamin pasti rapi. Alamat Jl. Melati, Panam Pekanbaru. HP. 082173347337

BATAM TAYLOR Menerima jahitan Pria dan Wanita, Jas safari, kebaya, pengantin, seragam sekolah, seragam kantor, dll Jl. Belimbing No. 39 Pekanbaru Hp. 0823 9198 5777

PENGHASILAN TAMBAHAN

PARIT INDAH “MURAH MERIAH” - Bakso Urat - Pangsit - Mie Ayam dan berbagai macam minuman. Menerima pesanan pesta dan catering. Alamat : Jl. Parit Indah (samping Wisma Jalur) Pekanbaru HP.085355732244, 081365516186

PENGHASILAN TAMBAHAN 3-5jt/bln atau 5-10jt/bln Terbuka untuk umum Hubungi : 0813 6598 1234, 0853 6427 0845

KOPI RADIX

Mau Langsing & Extra Income Part Time 3-5jt/bln Tanpa Tinggalkan kerja. Hub. 07790112794, 0813 7121 1808

Minum Kopi jadi sehat, Kopi Radi Sinergi 7 herba. Manfaat/mengobati: Membuang racun dlm tubuh, darah tinggi, demam, asma, batuk, kesuburan, vitalitas, tulang, asam urat, jantung, melancarkan darah, dll. Pemesanan : Kantor Resmi Cabang Pekanbaru, Jl. Nangka Ujung (dpn ProXL/ samp bengkel Efo) Telp. 0761-7875379 Hp. 0852 6383 8352, 0852 6550 7432

DICARI 10 ORG SERIUS

EXTRA INCOME

PERABOT

l Part Time 3-5jt/bln l Full Time 5-10jt/bln Terbuka utk : MHS/IRT/PNS Hubungi: Putra 0813 1531 4175, 0853 7620 2272 (Tidak melayani SM)

HADIRIN JATI

EXTRA INCOME

Menjual : berbagai macam perabot Jati Jepara asli, Kamar set asli Jati Jepara dengan harga terjangkau dan terima servis segala macam kursi tamu dan lainlain. Alamat : Jl. Rambutan No. 18 B Hp. 0813-7125-9947

INTERIOR Spesialis pengerjaan kitchen set, gypsum, baja ringan, karpet, wallpaper. Hub Jl KH Nasution Gg Bahagia blkng RM sederhana. Hub : 0812 7752 821

Full Time 5-10jt/bln Terbuka utk : MHS/IRT/PNS Hub. : 0812 7411 4747 0813 6686 0986 (Tidak melayani SMS)

FORINVESTER Mau, penghasilan pasti perhari 6 jt selma 300 hari. Hub:PT.IHS.T.+6221-41000607, Atau?SMS”BERMINAT”Hp 082360597944. Info www.forinvester.com/ID.Ihs000890

SALON & SPA

TOKO PERABOT MZR 23

ERMITA SALON

Menawarkan khusus kredit setiap pengambilan1 set springbed Kangoroo mendapatkan bonus 1 buah lemari pakaian kaca. Jl. Kaharudin Nasution (dekat Indofood) Hp. 0813 7837 8888

Menerima Salon, Rias Pengantin, Tenda Orgen. Juga tersedia Rumput Pari Gato Gajah Mini. Alamat Jl. Arifin Ahmat, Rawa Indah HP. 0853 6426 3033/0812 7750 1187

AFDAL JAYA Menerima Pesanan : Kusen, Pintu, Jendela, Ukiran Mebel, Bak Truck, Bahan Bangunan Jl. Delima (samping TB Sinar Delima) Hp. 0813 6571 7865 / 0812 7642 126 Telp 0761 - 588865 Pekanbaru

TOKO MEUBEL “SILVI JATI JEPARA” Menjual : Perabot, Interior, Accesories, Handycraf dan menerima Service Jl. Imam Munandar Ujung No. 2 P.baru Hp. 0852 2681 1492 Pin BB : 314A0940

RI2N SALON PRIA DAN WANITA Potong rambut, Creambath, Keriting, Catok, Cuci blow, Cat warna dll. Jl. Rajawali No. 25 Sukajadi, Pekanbaru Hp. 0812 7634 2227

NICHRIST SALON & SPA Promo.... Promo..... Promo.. Disc. 50% - Hair SPA - Hair Extention - Hair Food Make up character - Face Laser - Make up Bridal - Refleksi - Make up Artist Totok - Sanggul modifikasi - Sauna The Best Beauty Care Jl. Palapa No. 8d Pekanbaru Karlina: Hp. 082172337775

“We Want You Always So Sexy”

Menula berbagai jenis furniture, lemari hias, springbed, sofa, dll. Hub. 082390577015, 085271199769

Buat kamu-kamu yang ingin tampil cantik dan C seksi? Galaxy Camp solusinya.C l Senam/aerobic (Senin s/d Sabtu) l Fitnes khusus wanita (setiap hari) l Kardio (penurunan berat badan secara instans) l Yoga (solusi kesehatan komplit). Dgn instuktur & trainer yg berpengalaman. Alamat : Jl. Lembaga Pemasyarakatan No. 24H (dpn RS PMC) Gobah Hp. 081261123455/081268445534 Pin BB 2874A5C1

PERCETAKAN/ADVERTISING

NINING SALON

MY HOME FURNITURE

Facade, Neonbox, LED Display, Construction Billboard, Stainless Steel, Carnove. Hub. Jl. Todak No. 11 Tangkerang Barat, Pekanbaru, Riau. Telp. 0852 7476 8842

FIKRI SABLON

Menerima cetak undangan murah, spanduk digital, kartu nama, pas photo digital, dll. Alamat Jl. Garuda Sakti (sebelah rumah Kanggoro) Panam. HP. 081365635003

KHUSUS WANITA Potong rambut, creambath, make up, sanggul, facial dll. Membutuhkan karyawati, diutamakan yang berpengalaman. Jl. YosSudarso No. 249D Pekanbaru Hp. 0813 7849 2888

SALON BUNDA PROMO DISKON 50%

Pria dan Wanita Jl. Puyuh Mas No. 41 Pekanbaru Hp. 0813 7133 8882

RIAS PENGANTIN TATA RIAS PENGANTIN & SALON SPA

Advertising - NEON BOXS - BILBOARD

- COUNTRUCTION - PROMOTION

Office: CV. One Station Engineering Jl. Dahlia Ujung No.65 Labuhbaru - Pekanbaru

OLAHRAGA/PANCING AFIN PANCING

Menjual alat-alat pancing dan umpan. Alamat Jl. Garuda Sakti KM 3 Panam. HP. 081276148572

KHUSUS WANITA ROSSA Menyediakan pelaminan melayu, minang, jawa, salon spa, rebounding, menyewakan orgen dan tenda. Alamat : Jl. HR. Subrantas Km 19,5 (depan Indomarco) Panam. HP. 081268229007

PANGKAS ALIF

GORDEN VARIASI GORDEN Menerima pesanan: Gorden Antik, Vitrase import dan lokal, Vertikal Blind, Rel Soka & Alma (Accesoris Gorden) dll. Alamat : Jl. Purwodadi No.21 B Pekanbaru. Hub: 0812 6875 9815

SATRIA GORDYN Menerima pesanan: Gordyn Antiq, Classic, Minimalis Gordys Spanyol dll. Alamat Jl. Srikandi (simp. Empat Delima) Pekanbaru. Telp. 0761-588107, Hp. 081371220427/081365664443

Menerima Pesanan : Gordyn, Vitrage, Spray, Bed Cover, Wallpaper, Vertical Blind, Mini Blind, Wood Blind, Kasa Nyamuk, Rel Gorgyn, Accesories, Karpet. Alamat: Jl. Lembaga Pemasayarakat No. 34 Pekanbaru Telp. (0761) 7075205 HP. 0812 7575 8867 (YENI ELVI, S.Si)

ROBOT ROBOTICS SCHOOL Mencari karyawan bdg Admin & Keuangan. Syarat min tingkat SMA/sdrajat. Bisa berkomunikasi dengan baik diutamakan yang berpengalaman. Antar lamaran ke Jl. Cempedak No. 61A Pekanbaru. HP. 0852 6328 3255

SUMUR BOR

KB KARYA BOR Mengerjakan: Sumur Bor, Intalasi Bor, Pemasangan, Sanyo /DAB dlll Jl. Melati, Blok A1 (samping Perum ATHAYA 2) Pekanbaru Hp. 0813 6564 0611 / Telp. 0761-7695972

KARYA BOR H.M. NASIR DT. PANGEDAN Mengerjakan : sumur bor, mencuci sumur, memasang pompa air, instalasi air. Alamat : Jl. Kuaran No. 2 Marpoyan Hp. 0812-7541-1445

MULYA BOR Mengerjakan :Sumur Bor, Instalansi air, Service/pemasangan mesin pompa air, Kuras Sumur. Hub. : Komp. Wisma Putri Tujuh JJ No. 17 Pekanbaru.Telp.07614822800/HP.085265444248

ARIF BOR Mengerjakan : Sumur bor, mencuci sumur, memasang pompa air, instalasi air, cuci sumur bor, dll. Bersedia dipanggil keluar kota. Jl.Garuda/Foker No.27 Tangkerang Tengah. Hub : 0852 6597 3560

TINJA PANGKALAN TINJA Mengerjakan penyedotan WC/Septitank & melancarkan saluran mampet tanpa bongkar, melayani luar & dalam kota. Hub : i AM 082392246808/08127547635

CAHAYA TINJA Mengerjakan penyedotan WC/Septik Tank, Melancarkan saluran tanpa bongkar. Hub:Pery 085356867856/ 085272977775

TOKO SEPEDA BINTANG TERANG Go Green Go to Hybrid Bike Distributor utama sepeda listrik di Pekanbaru dengan konsep 3S (Sales, Service, Sparepart) l Bergaransi l Hemat BBM l Bebas Polusi l Sehat l Suku Cadang Terjamin Showroom : Jl. T. Tambusai No. 313 Pekanbaru Telp. 0761-35327 HP. 085262218887, 085262218889

TOUR & TRAVEL A BIONA TOUR & TRAVEL Melayani penjualan tiket pesawat promo semua penerbangan. Hub hotline : 0761-571992, HP. 081365232262 PIN : BB 270 CCD 69 Jl. Duyung No. 17 C (pas depan Perum. Puri Duyung) Pekanbaru

SANGGAR KECANTIKAN Menerima : Rias pengantin, Pelaminan (Jawa, Melayu, Minang, Sunda, Batak), Tenda, Keyboard/band, Video Shooting, Photo Wedding, dll. Alamat Jl. Melati/Kayu Jati Jabon, Panam. HP. 082392247230, 082391366357

DIJUAL

RIAS PESTA

Menerima Jahitan Pakaian Pria & Wanita - Busana Muslim - Blazer - Jas - Celana - Kemeja - Melayu - PSH - PDH/PPL Jaket - Safari - Dll Jl. Kaharudin Nasution No. 40 Simpang Tiga Marpoyan (dpn Indofood) Hp. 0812 6889 975

PENJAHIT HARMONIS

MAKANAN/MINUMAN BAKSO URAT

P Ha To rom rga ko o Ba di ru

BENGKEL

Melayani pengiriman domesik dan internasional Jl. Cendrawasih No. 1A/002 Tangkerang Tengah, Pekanbaru Telp/Fax. 0761 8400193 081267371745 E-mail : pam_express@yahoo.co.id

- Tanah kosong 1000 m2, posisi hook, jalan aspal, lokasi Jl. Temurasa simp. BPG Pekanbaru, harga 200 jt nego, - Dijual juga rumah 2 pintu, luas tanah 370 m2, lokasi Jl. Gunung Kerinci, Bukit Barisan Pekanbaru, Harga 350 juta nego. Hub. 0813 7101 5202

PT. PONTEDERA BERTUAH

TANAH DIJUAL

Tour & Travel Dapatkan Harga Promo Tiket Pesawat Berbagai Tujuan

Dijual cepat tanah di Jl. Hangtuah Km 8, masuk 300m ke dalam. Luas 3,6ha harga Rp 100rb/m nego. Surat masih SKGR. Hub : Ricky 0852 6543 4344

Office : Jl. Abdul Muis No. 05 Gobah, Pekanbaru-Riau. Telp/Fax. 0761-32013, Hp. 0761-7655505, 0811753617, 085376663617. Email:pontederabertuah_05@yahoo.com

MARMER/BATU ALAM 88 MARMER JAYA Cabang Batu Alam Permai Menerima : l Batu Alam l Meja Marmer l Accessories Marmer l Batu Alam l Koral Sikat l Air Mancur l Dll Jl. Arifin Achmad No.88 (dpn Gudang Sampoerna) Pekanbaru. HP. 0821 7245 5588

TOKO CAT ERA BERJAYA

DIJUAL RUMAH Dijual/dikontrakkan rumah Lt 2, 5KT, 4KM, listrik 3500w, bisa utk kantor, pagar keliling, Jl. Nilam Sari No.7B (kavling DPRD) Tangkerang Selatan. Hub: 0852 7455 5804

DIJUAL RUMAH

TANAH DIJUAL Dijual tanah luas 3000m SHM, sangat cocok utk investasi perumahan, tanah datar/rata, sepadan dgn perumahan, Jl.Limbungan Rumbai-Pekanbaru, harga nego. Hub: 0852 6568 9261

JUAL RUMAH JUAL RUMAH

Dijual rumah minimalis 2 lantai, 4 KT, 3 KM, ruang sholat, 1300w, LT 156, LB 125, lokasi Hook, di Perum Nuansa Griya Flamboyan, Jl. Sekuntum DelimaPanam. Hub 0812 7081 1223

DIJUAL RUMAH

Dijual cepat 1 unit rumah siap pakai, tingkat 2, lantai keramik, 3 kt, 2 km, r. tamu, r. makan, garasi dan 3 unit rumah petak, luas tanah 15 x 30, lokasi Jl. Fatwa Pujangga, Palas - Pekanbaru. Harga 500jt nego. Hub. 0812 6643 5856, 0853 6322 6323

Menjual berbagai merk Cat Duco, Sintetik, Melamin, Decoratif dan Bahan Perlengkapan Cat Lainnya. Menerima adukan/oplosan cat Duco. Alamat : Jl. Garuda Sakti km 3 No.77 Pekanbaru Telp. 0761-8328599, 0823 9062 8198

Dijual rumah LT 130m, LB 120m, full keramik, 2 kt, 2 km, 2 r. tamu, 1 r. keluarga, dekat TK, SD, SMP, SMA, Universitas, Jl.Uka Garuda sakti KM 3, Perum. Bumi Garuda Sakti Damai Blok H No.15 Pekanbaru, hrg 210 jt nego. Hub : 085376610001/085271414143

CV. DAMIRI MITRA SARANA General Trading-Contractor-Supplier Distributor tunggal cat Area Riau : Cat Kimolux & Vetolite. Alamat kantor: Jl. Kubang Raya Sebelah Toko Ban Setia Kawan Panam Pekanbaru-Riau Telp. 0761-7779824 Hp. 0852 8317 3488

Dijual rumah pribadi LT 163, LB 16x9,5. Listrik 1200, 4 kt, ada AC 1, toilet 3, r. dapur, keluarga, tamu, teras rumah, garasi mobil dan pagar, harga 265jt, Jalan Sepakat, Perum Mutiara Kulim Permai, Gg Melati. Hub: 085363268449, 08566070047

DIJUAL RUMAH DIJUAL RUMAH

Dijual rumah type 36, luas tanah 10 x 15 m, 3 kt, 1 km. Lokasi Jl. Merpati Sakti Gg. Bayu I Perum. Bayu Graha Perdana Blok A No. 13 – Panam. Harga 280juta nego. Hub: 0823 9161 1323 / 0823 8781 4616

GROSIR/ECERAN ZIEZIE

GROSIR/ECERAN TELOR Menjual : Beras, Jengkol, Telor. Bisa diantar alamat Hub. 081270515493

TOKO BANGUNAN DEXTRA BANGUNAN

Dijual rumah bulatan, lokasi Jl. Kereta Api - Jl. Sari Kencana No. 1 Tangkerang (di belakang Pasar Dupa), 4 kt, 2, km, lt 12,5x17,5 m, full keramik, kaca grafer, harga nego. Hub : 085274864095

DIJUAL RUMAH

Menjual : Besi, Pasir, Kerikil, Alat-alat Listrik, dll. Alamat Jl. Kubang Raya No. 100 (dpn SPBU Kubang) Telp. (0761)7733357, 08127535134, 085238200957, 085375103791

TOKO BANGUNAN & GUDANG KAYU

Dijual cepat rumah siap pakai Lt 130/Lb 92, pav bertingkat+AC 1 excfan 4, lantai full granit teralis canopy & full keramik dapur+2km,3 kt & r. tamu, dpn SMP 26, Perum Bumi Mutiara Permai II blok A/ 23, Kulim, Tenayan Raya hrg Rp 350jt nego. Hub: 0811665985

BAYUA MAJU Jl. Garuda Satri KM 3 Panam, Pekanbaru. HP. 081927238892, 081371975551

KARYA A.D MANDIRI Sedia : Bahan bangunan, alat listrik. Terima pesanan : kerikil cor, pasir cor, pasir pasang, batu bata, dll. Alamat Jl. Kubang Raya Indah Simp. Bupati Telp. (0761) 7635037, 081365543567

VULKANISIR JASA VULKANISIR Menerima jasa vulkanisir ban, proses dingin dan panas. Jual ban baru, ganti topi vleag. Alamat Jl. Garuda Sakti Sp. Jl. Perumahan UNRI. HP. 081268580228, 082174701234

TANAH DIJUAL TANAH DIJUAL Dijual tanah luas 26x50m, SKGR, terletak di Jl. Pulai 2km dari Jl. Pemda jembatan Perawang, harga nego. Hub. : 085265689261

TANAH DIJUAL Dijual tanah lokasi belakang TVRI runbai (jl.lingkar danau buatan), Luas 1200m surat SHM, Harga 180jt nego. Hub: 0852 6543 4344

TANAH DIJUAL Dijual tanah kaplingan ukuran 10x15 lokasi Garuda Sakti KM 4,5 DP 5 jt cicilan Rp 500ribuX30bln surat SKGR a/n pembeli tanah tersebut aman tidak bermasalah lebih kurang 20 menit dari pusat kota. Hub : 0812 7666 651

JUAL RUMAH Dijual rumah mewah 2 lantai SHM/IMB, Luas tanah 1408 M2, Luas bangunan ± 600 M2. Fasilitas 6 kt setiap kamar ada kamar mandi, 2 km lagi di luar, 2 kt pembantu, air panas wika, 1 gudang, garasi untuk 4 mobil, listrik 4400 watt & telpon, halaman luas depan dan belakang. Di tengah kota. Jl. Damai depan LP Gobah Pekanbaru. Hub : 0811 383 535 – 0823 8189 0878

JUAL RUMAH Dijual rumah mewah 2 LT, sangat strategis tengah kota Jl. Sudirman Simpang Tiga, Pekanbaru. Hak milik, luas tanah 1.236 M2, luas bangunan + 900 M2, 7 kt, 7 km, listrik 10600 VA, ada pos satpam, halaman cukup luas, fasilitas lengkap, yang berminat hubungi: 0812 6803 9555. (Tanpa Perantara)

JUAL RUMAH Dijual rumah SHM – IMB luas tanah 25 x 52 m (± 1290 M2) luas bangunan 506 M2, 16 kamar tidur termasuk kamar kos, garasi 3 mobil, halaman parkir luas, belakang ada tanah kosong 12 x 25 M, pagar tembok keliling, nilai investasi tinggi, lingkungan hotel/wisma dalam kota. Lokasi Jl. Kuini/Taskurun, Pekanbaru. Harga 3M nego di tempat. Hub : 0821 7250 0073

TANAH DIJUAL Dijual tanah 5 hektar SKGR, Jl. Lintas Rumbai-Perawang, harga nego. Hub:085265689261

TANAH DIJUAL Melayani Tiket Pesawat - Paket Tour Jl. Melati No. 83 Garuda Sakti, Simpang Baru, Tampan, Pekanbaru Telp. (0761) 8417271 HP. 085272888170, 082392622007 E-mail : tntvw.wijaya@yahoo.com

Dijual tanah ukuran 340 X 26,3 M. Lokasi Jl. Binjai, Desa Pematang Duku, Kecamatan Bengkalis (samping Kantor Desa). Hub. 085278698072 q LAYOUT: WIWIN


NASIONAL-INTERNASIONAL

21

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

NASIONAL PERKUAT PERTAHANAN NASIONAL

Kemenhan Bentuk Cyber Army Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro mengatakan, kementeriannya saat sedang membentuk cyber army, khususnya mencegah ancaman serangan non-tradisional. Bahkan pasukan ini sudah dikirim ke beberapa negara. "Kita juga sedang membentuk cyber army. Saban tahun kita melakukan ini untuk cyber. Ancaman pertahanan tidak hanya tradisional, (tapi) juga untuk non tradisional, kita siapkan pasukan yang sudah dikirim ke beberapa negara, saya enggak bisa sebutkan di mana," kata

JAKARTA (HR) - Kementerian Pertahanan bertanggung jawab terhadap pertahanan kedaulatan nasional dari berbagai ancaman baik tradisional maupun non-tradisional. Untuk tugas itu, Kemenhan melengkapi kekuatan sistem pertahanannya dengan membentuk pasukan cyber (cyber army).

LINTAS

KPK Janji Pidanakan Pembocor Surat Penggeledahan

Purnomo Yusgiantoro usai menjadi inspektur upacara penutupan Diklat Bela Negara bagi PNS Kemenhan di Rindam Jaya, Jl Condet Raya 55, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (24/9). Purnomo juga mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Mabes TNI untuk meningkatkan sistem komunikasi berbasis satelit. Nantinya hal ini sangat penting untuk mendukung adanya pasukan cyber tersebut. "Kadang sampai mengganggu kedaulatan negara.

Untuk semua cyber army itu bagian dari dua hal, sistem komunikasi, kalau itu satelit, dan sisinfo atau sistem informasi kaitannya dengan cyber, komunikasi kita dengan Mabes TNI," kata Purnomo. Namun, Purnomo tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai kapan pasukan ini siap dan bertugas. Pasukan cyber ini nantinya akan bertugas terkait tindakan-tindakan kriminal yang memanfaatkan teknologi seperti jaringan komputer dan sistem informasi.(dtc/mel)

HALUAN RIAU/DTF

Sidang Khofifah Mahkamah Konstitusi (MK) menggelar sidang perdana gugatan hasil Pemilukada Jawa Timur yang diajukan pasangan Khofifah dan Herman.

Survei: Jokowi dan Hatta Bakal Bersaing Jadi Capres

JAKARTA (HR)-Komisi Pemberantasan Korupsi menyatakan, akan membawa kasus pembocoran surat izin penggeledahan rumah yang diduga milik Olly Dondokambey di Manado ke ranah pidana bila didukung oleh bukti yang kuat. Namun, saat ini, kata juru bicara KPK, Johan Budi SP, KPK terlebih dulu akan melihat sejauh mana bukti yang dimiliki. "Ya kita lihat dulu sejauh mana bukti-buktinya. Ini kan bisa masuk ke ranah pidana," kata Johan di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (24/9). Perlunya KPK melakukan tindakan, kata Johan, karena kebocoran ini dapat menggangu proses peneggakkan hukum yang tengah dilakukan oleh KPK. "Bila penegak hukum melakukan penggeledahan terus terhalangi (bisa masuk pidana)," tukasnya. Johan menambahkan, memang saat ini, KPK belum mengetahui motif dari pembocoran surat penggeledahan tersebut. Sebelumnya, KPK membenarkan bila terjadi kebocoran surat penggeledahan sebuah rumah di Manado yang kabarnya milik pimpinan Banggar DPR Olly Dondokambey. Penggeledahan itu rencananya dilakukan terkait kasus dugaan korupsi pembangunan proyek sport center di bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Kebocoran diketahui, setelah KPK mengirimkan surat permohonan penetapan izin penggeledahan ke pengadilan Tipikor Manado.(dtc/okz/mel)

JAKARTA (HR)-Hasil survei PoliticaWave.com, yang membagi persepsi publik berdasarkan popularitas dan sisi positif calon presiden menghasilkan catatan menarik. Dua sisi penilaian itu relatif mengerucutkan persaingan capres kepada figur Jokowi dan Hatta Rajasa. Direktur Eksekutif Politicawave.com Yose Rizal mengatakan, pihaknya telah melakukan pengamatan terhadap berbagai media sosial seperti twitter, facebook, dan seluruh media online, baik nasional maupun

lokal. Hasilnya, Joko Widodo (Jokowi) tercatat sebagai calon presiden yang paling sering dibicarakan oleh semuamedia sosial, diikuti Dahlan Iskan, Megawati dan Hatta Rajasa. "Sepanjang waktu, di berbagai media itu selalu Jokowi yang dibicarakan,” kata Yose, di Jakarta, Selasa (24/9). Dari sosial media, kata Yose, pihaknya merekam hampir empat juta percakapan. Sebanyak 50 persen percakapan itu membicarakan Jokowi, diikuti membicarakan Dahlan Iskan, Hatta Rajasa, terakhir Gita

Wirjawan. Yang menarik, PoliticaWave pun tak hanya mencatat popularitas, melainkan pula penilaian positif publik terhadap para calon. Dari sisi popularitas, peringkatnya adalah Jokowi, Dahlan Iskan, Megawati dan Hatta Rajasa. Sementara dari sisi penilaian positif publik, peringkat itu adalah Jokowi, Jusuf Kalla, mahfud MD, dan Hatta Rajasa. Dari kedua sisi tersebut, Jokowi dan Hatta menempati keduanya, yakni tokoh paling popular serta tokoh yang dinilai

positif oleh publik. Sementara, meski Dahlan menempati posisi kedua sebagai tokoh terpopuler, ia relatif tidak dianggap cukup positif oleh publik. Di lain pihak, Jusuf kalla dan Mahfud MD yang dinilai positif oleh publik, tidak cukup popular sebagai calon presiden. Tampaknya karena keduanya dianggap belum mempunyai kendaraan politik yang bisa dipakai untuk mengakomodasi mereka. Sementara, pada sisi kendaraan politik, tentu saja Jokowi dan Megawati tidak mungkin memperebutkan partai yang bisa

menjadi kendaraan mereka, PDIP. Dengan demikian bisa dikatakan, persaingan sebenarnya mengerucut kepada dua tokoh, yakni Jokowi dan Hatta Rajasa. Yang juga menarik adalah catatan PoliticaWave yang mencatat penurunan trend awareness Jokowi dalam beberapa hari terakhir. Berdasarkan catatan, total buzz untuk Jokowi menurun dari 8180 pada 23 September, menjadi 5352 pada 24 September. Sementara Hatta justru menunjukkan trend yang naik menjadi 4471 buzz dan Dahlan 2740 buzz.(dtc/mel)

INTERNASIONAL

Anggota Al Shebab dari AS dan Inggris bahwa warganya ikut melakukan aksi teror di Kenya. Mereka meminta Pemerintah Kenya memberikan informasi lebih mendalam. “Belum ada kepastian berasal dari mana saja anggota Al Shebab yang melakukan teror di Kenya,” tutur juru bicara Gedung Putih Jen Psaki.

NAIROBI (HR)-Pemerintah Kenya menyebut anggota kelompok teroris Al Shebab yang melakukan serangan di negaranya terdiri dari beragam kewarganegaraan, yaitu AS dan Inggris. Al Shebab membunuh dan menyandera pengunjung Mal Westgate di Kota Nairobi sejak Sabtu 21 September. “Dua atau tiga warga AS dan seorang warga Inggris ikut menjadi pelaku serangan,” ujar Menteri Luar Negeri Kenya, Amina Mohamed, seperti dikutip Washington Post, Selasa (24/9). Pemerintah Kenya mengungkap, warga Inggris yang menjadi anggota Al Shebab bernama Samantha Lewthwaite. Perempuan itu dikenal sebagai janda dari teroris bom London, Germaine Lindsay. Pemerintah AS menyatakan, telah menerima laporan

HALUAN RIAU/OKZ

PENGUNJUNG Mal Westgate

BATMAN MOTOR

DIJUAL MOBIL

Suzuki Pick Up APV th ‘12 pertengahan, balik DP 30 jt, angs. 2.270 rb/bln, sudah jalan 1,5 th, km 3000, warna Hitam. Hub: 0853 6493 9999

NAYLA AUTO TECH

Kijang shot, ‘95, 1,5 cc aksesoris, AC pul PW, PS, CL, Gren max DVD, harga 60 juta nego. HP. 0853 6320 8937/0813 7436 6256

Spesialis mobil Eropa & Jepang HP. 0812 6860 7628/0852 7858 4839 Jl. Raya Pekanbaru-Bangkinang Km. 15 Batas Kota Rimbo Panjang

JUAL MOBIL

OVER KREDIT

Dijual khusus Penggemar JIP Suzuki LJ 80/81 1.0, Semi long th 81, barang langka, modifikasi 4x4 sudah lengkap, pajak hidup. Harga nego. Hub : 0813 7403 0481

Serangan terhadap Mal Westgate menyebabkan setidaknya 62 orang tewas. Pemerintah Kenya mengklaim telah berhasil melumpuhkan penyerang, namun saksi mata masih mendengar suara baku tembak dari dalam gedung mal.(okz/mel)

Nissan X-Gear (manual), ‘12, BM Kota, w. putih, sudah bayar 12x, balik DP 60 juta nego, angsuran 130rb/hari, asuransi all risk 5 th, sisa kredit 48 bulan. Hub : 0812 6520 4235/Pin BB : 28566B96

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

Dijual Proton Savy, ‘08, kondisi bagus, full aksesoris, harga 68 juta nego. Bisa bantu kredit. Hubungi : 0823 8841 9977

DijualmobilTeriosTs. Extra. Thn. 2010. BM Kota, WarnaHitam, Mulus, KM 43rb, Aksesorislengkap, tanganpertama, harga 137,5juta nego.

MOBIL DIJUAL Dijual 1 unit isuzu panther th’07, W.coklat metalik, kondisi bagus, pemakaian pribadi, BM kota, pajak baru, orisinil all risk, harga nego. Hub : 081275290920

MOBIL DIJUAL Dijual Innova,’05, w. hitam, BM kota, Pajak baru, body mulus, harga 138 juta nego, bisa kredit. Hub : Musafir Mobil Telp. : 082388897599

Pelayat Irak Dibom, Belasan Jiwa Tewas BAGHDAD (HR)-Dua buah bom yang ditanam didekat tenda pemakaman kaum Sunni meledak dan telah menewaskan 16 orang pelayat di Utara distirk Adhamiya. Selain korban tewas, pihak keamanan menyebutkan terdapat 30 korban luka. “Para pelayat sedang bersiap untuk makan malam sebelum ledakan pertama terjadi dan seketika pelayat berkumpul untuk memeriksa keadaan, bom kedua barulah meledak,” ucap polisi yang berada di tempat kejadian, Hassan al-Quraishi, seperti dikutip dari Al-Jazeera, Selasa (24/8). Serangan ini terjadi sehari setelah peristiwa serupa di Baghdad. Juga peristiwa pemboman dikota Sadr yang membunuh 85 jiwa dan terjadi di

HALUAN RIAU/OKZ

SERANGAN bom kerap terjadi di Irak acara pemakaman syiah. Pada hari yang sama menurut keterangan pihak kepolisan telah terjadi perampokan di rumah warga syiah yang terletak di wilayah yang didominasi kaum Sunni. Perampokan yang terjadi di selatan Baghdad juga menelan korban jiwa yaitu tiga orang anggota keluarga terbunuh oleh pelaku perampokan.

Meningkatnya aksi kekerasan di Irak ditakutkan akan memperuncing masalah sekertarian antara kaum Sunni dan Syiah. Konflik ini sempat ada pada puncaknya di medio 2006-2007. Sementara untuk bulan September ini dilansir dari Perserikatan BangsaBangsa (PBB) sudah 800 orang meninggal akibat konflik sekertarian.(okz/mel)

DIJUAL MOBIL

VERLY MOTOR

MOBIL DIJUAL

MOBIL DAIHATSU

KINCIE MOBIL

Dijual (over kredit) Suzuki Baleno, tahun 2001, warna Biru, kondisi bagus, balik Rp. 30 juta, sisa angsuran 20x lagi. Peminatr serius hubungi : HP. 0812 7680 8923 Maaf tanpa perantara

Menerima servis segala jenis motor dan menjual spare part motor. Jl. Garuda Sakti KM. 3 Sp. Gg. Surya, Panam-Pekanbaru Hubungi : 081276942201, 081267263506

Dijual Escudo nomade dalam tahun 1997. PW, PS, AC, Pajak Kota, Mulus dan Original. Harga Nego. Hub : 0852 6544 0269

All New Xenia harga mulai 130jtan, DP. 17jt-an. Luxio harga mulai 135jt-an, DP 22jt-an. showroom buka malam. Minggu & libur showroom buka seperti biasa. Hub. Didi 0853 63106939

Menjual berbagai macam merek mobil Second. Harga (Nego)

AMAL BAKTI AUTO RENTAL

TF CAR WASH

OVER KREDIT

PUSAT PENYEWAAN MOBIL TAHUN TINGGI - Alphard - Avanza - Camry - Fortuner - Innova - Xenia Jl. Amal Bakti No. 8B Pekanbaru, Riau (masuk belakang SMU Tribakti Jl. Nangka) Pekanbaru Hp. 0813 6525 7237 / 0812 7095 1444 E-mail : ianmarta@gmail.co.id

Mengerjakan : Cuci karpet, cuci mobil, over haul, service station, ganti oli, balancing, accessories, salon mobil. Perbengkelan. Jl. Bangau No. 1 Sukajadi, Pekanbaru. Telp. 0761-7731912

Suzuki APV, ‘12 pertengahan, balik DP Rp. 35 juta. Sudah jalan 1,5 tahun, Km 3000. HP. 0853 6493 9999

MOBIL DIJUAL Dijual Accent th '01, w.biru, BM kota, pemakaian pribadi, hrg nego ditempat, Jl. Garuda no. 57 Labuh baru. Hub : 08117574422

Transport Ececutive Kijang Innova-Avanza

KIT CV. KARUNIA ILLAHI TRAVEL - Rengat - Tembilahan

- Pulau Punjung - Sungai Rumbai

Pekanbaru: Jl. Rajawali Telp. (0761) 7641717 Hp. 081365424391/085239723334 Tembilahan: Jl. Gunung Daek Telp. (0768) 7016788 Hp. 085278783758 PL. Punjung: Dharmas Raya Hp. 0812 675 4101 / 0813 6341 7474 Sei. Rumbai: Dpn Roumbay Plaza, Telp. (0754) 583036 Hp. 081363845854/085263993060

MOBIL DIJUAL Dijual mobil suzuki escudo 1.6 th ‘03, w.silver, kondisi mulus terawat, ban baru, pajak hidup, hrg 110 jt nego. Hub : 085376610001/085271414143

CV. INTI MORA PEKANBARU-RENGAT-TEMBILAHAN Melayani : l Angkutan sewa/travel l Droping bandara/luar kota l Rental mobil l Carteran l Tiket pesawat l Pengiriman barang/paket. Alamat : l Pekanbaru = Jl. Todak/Nangka HP. 0812 6892 6131, 0812 7065 4100, 082381777575 l Tembilahan = Jl. Telaga Biru No. HP. 0852 6427 7131, 0853 1866 0007

PEKANBARU MOTOR Jual beli dan tukar tambah mobil bekas, cash on credit dan melayani proses peminjaman dana tunai (Leace Back) Jl. Soekarno Hatta No. 66 Pekanbaru - Riau Telp. 0812 7530 0456 / 0812 7666 931

ASTRA MOTOR KUBANG Jl. Kaharuddin Nasution No. 1-2 Telp. 0761-7021331 Hp. 0852 7802 2408 Lowongan kerja untuk Marketing Executive Dapatkan harga spesial Hanya di Astra Motor Kubang

ANDA INGIN MOTOR BARU? Cash & Kredit. DP 1 juta plus hadiah voucher jutaan. Dan butuh dana cepat jaminan BPKB mobil dan motor. 1 jam cair, data dijemput. Hubungi : Mas Sugeng 081365002727/ 07618311180 Mas Hadi 081276080885/085271237085

KAMPAR MOTOR

Jl. Arifin Ahmad No. 8

Hub: David 0813 7133 7131

BLAZER MARPOYAN Jl. Raya Pasir Putih No. 16E Menerima : Service mobil, Tune up, orderdil dan Over Houl. Menerima : Service pangilan dalam dan luar kota. Hub. IFOENK HP. 08127580799, 082390508456

l PADANG Jl. DR. Sutomo No. 9 (dkt jembatan Marapalam) Telp. 0751-8505934 HP. 081266629008, 085271232008, 085374891700 l PEKANBARU Jl. Bangau No. 24 Telp. (0761) 7009422, Hp. 085375272737, 085265976869

Antar Jemput ALamat MITRA CARTERAN CUSTOMER SERVICE 085265976869, 081266629008 JADWAL KEBERANGKATAN l Pagi 10.00 WIB l Siang 14.00 WIB l Malam 20.00 WIB Harga tiket sudah termasuk asuransi

I

Jl. Tuanku Tambusai No. 65 B (depan Life Furniture) Pekanbaru, HP 082171728888

0852 6588 9398

Nego Toyota Innova, typa G, Diesel, tahun 2013, baru

Nego Dijual Toyota All New Avanza, ‘13, w. putih, kondisi bagus, keempat ban baru q REDAKTUR: ERMA SRI MELYATI

Nego Honda Jazz RS, MMC, baru, w. putih, tahun 2013

Nego Honda jazz manual thn 2013, warna hitam kondisi 100% sangat baru

Nego Fortuner TRD, manual, th 2013, 100% baru, warna putih

Nego Dijual Camry Hybrid, ‘12, 100% baru, w. hitam, BM 1 angka, langsung nama pembeli.

Nego Toyota Yaris Manual TRD, tahun 2013, baru, w. putih.

Nego Dijual Toyota Innova, ‘13, 100% baru, w. hitam, langsung nama pembeli. q LAYOUT: SITI NURAINI


22

SUMBAR - SUMUT - KEPRI

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

SUMBAR DI PADANGPARIAMAN BINTANG kajora tabik sanjo, hilang manjalang tangah malam, bisuak manjadi bintang timua. Batiup angin di utara, salo manyalo angin topan, sinan adaik nyato paguno. ARTINYA: Kapan kekacauan telah memuncak, kenakalan telah menjadi-jadi, krisis moralpun demikian, orang akan mengetahui bagaimana pentingnya ajaran adat diamalkan dan dikembangkan serta dibina.

LINTAS

HALUAN RIAU/SOC

BUPATI Indra Catri bacakan sambutan Kwarran Pramuka dalam HUT ke-52 Pramuka.

Agam Peringati HUT ke-52 Pramuka AGAM (HR)-Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-52 Tahun 2013, Kwartir Cabang 06 Kabupaten Agam yang digelar di halaman Kantor Bupati, berjalan khitmat, Selasa (24/9). Pada hari pramuka ke-52 ini, mengangkat tema, "Mewujudkan bangsa yang berkarakter dan bermartabat melalui Gerakan Pramuka". Pada kesempatan itu, Bupati Agam Indra Catri bertindak selaku Inspektur Upacara membacakan sambutan Ketua Kwartir Nasional mengatakan, revitalisasi gerakan pramuka merupakan salah satu pilar pendidikan bagi generasi muda (genmud) yang lebih baik, sehingga dapat menjadi warga negara yang bertanggung jawab serta calon pemimpin bangsa yang lebih handal pada masa depan. Indra Catri menuturkan, dewasa ini banyak kejadian yang bisa memperosotkan akhlak kaum muda yang menimbulkan kecemasan akan runtuhnya moral anak bangsa, sehingga diperlukan pemahaman dan penghayatan akan nilai nilai moral yang salah satunya bisa dilakukan dalam bentuk kepramukaan. Pada upacara tersebut dihadiri oleh Muspida Plus Kabupaten Agam, Pimpinan Kwarcab, Kwarran, dan Pembina Gugus depan, serta ratusan adik-adik pramuka se-Agam. Usai pelaksanaan upacara dilanjutkan pelantikan pengurus Kwarcab 06 Kabupaten Agam masa bakti 2012-2017, di GOR Rang Agam Lubuk Basung.(soc/mel)

Akan Dibangun Kereta Gantung PADANGPARIAMAN (HR)-Kabupaten Padang Pariaman bakal maju selangkah lagi, khususnya dalam bidang kepariwisataan. Peluang ini tercipta setelah adanya penandatanganan naskah kesepakatan Memorandum of Understanding terkait rencana pembangunan kereta gantung di kawasan wisata Lembah Anai. MoU itu ditandatangani Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni, Pelaksana Harian Walikota Padang Panjang Budi Haryanto dan Perwakilan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar. Kegiatan itu berlangsung pada acara Gelar Potensi dan Temu Usaha 2013 di Hotel Balairung, Jakarta di hadapan 50 Investor Internasional dan Nasional.

Pada kesempatan itu, Bupati Ali Mukhni mempresentasikan potensi wisata utama di Kabupaten Pariaman, yaitu Kawasan Rest Area Malibou Anai yang berada di Kandang Ampek, Kenagarian Guguak, Kecamatan 2x11 Kayutanam. Kawasan ini diharapkan dapat sebagai pendukung pembangunan dan keberadaan cable car, sekaligus sebagai salah satu destinasi

wisata di Padang Pariaman. Hadir pada acara ini antara lain para pejabat dari Kementrian Pariwisata dan

Ekonomi Kreatif RI, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI, Gubernur Sumbar, Kepala BKPM

Provinsi Sumbar dan Kepala Daerah yang terkait dengan pembangunan cable car.(soc/mel)

HALUAN RIAU/PDC

BUPATI Ali Mukni tandatagani naskah kesepakatan MoU terkait rencana pembangunan kereta gantung.

Ratusan Warga Hadiri Peringatan Kulminasi Matahari RATUSAN warga Kenagarian Koto Alam, Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Lima Puluh Kota, menghadiri peringatan Kulminasi Matahari. Fenomena alam kulminasi matahari, adalah ketika matahari berada tepat di Garis Katulistiwa, sehingga menghilangkan bayangbayang benda yang ada di bumi. Dengan kata lainnya, tidak adanya bayang-bayang pada siang hari tepat pada pukul 12.00 WIB. Kegiatan tersebut juga dihadiri Bupati Lima Puluh Kota Alis Marajo. Selain Bupati, turut mendampingi sejumlah kepala SKPD, Muspika, beberapa orang

anggota DPRD serta puluhan siswa SD dan SMP. Kegiatan yang dipusatkan di tugu Sakidomura tepi jalan Raya Negara KM 7 Tanjung pati tersebut, digelar Senin (23/9). Peristiwa titik kulminasi Matahari tersebut selalu terjadi dua kali setahun, yakni antara

tanggal 21-23 Maret dan 2123 September. Peristiwa alam ini menjadi iven tahunan warga setempat. Diharapkan dapat mendatangkan wisatawan ke Kabupaten Lima Puluh Kota. Ketua Panitia acara Ali Hasan mengatakan, untuk Sumatera Barat, kegiatan peringatan titik Kulminasi ini selalu diperingati setiap tahun, dan diharapkan dapat menjadi wisata minat khusus. "Kita berharap titik Kulminasi yang hanya ada di Koto Alam ini dan satu-satu di Lima Puluh Kota ini dapat menjadi daya tarik wisata minat khusus. Tujuan acara ini digelar untuk tetap menjaga eksistensi nilai-nilai alam,

serta terus merangsang masyarakat untuk mewujudkan tugu Sakidomura menjadi wisata minat khusus," sebut Ali dalam laporannya. Selain di Indonesia, beberapa negara di dunia yang juga mengalami titik Kulminasi ini, adalah Ekuador, Brazil dan Peru. Di Indonesia, selain di Kabupaten Lima Puluh Kota dan di Bonjol Pasaman Barat, titik Kulminasi juga ada di Pontianak. Wali Nagari Koto Alam Aidil Harun Datuak Paduko Rajo mengaku, berterimakasih dan mengapresiasi dengan terus terlaksananya kegiatan ini setiap tahunnya. Ia berharap kegiatan ini dapat diperingati ditingkat

kabupaten nantiya. Bupati Lima Puluh Kota, Alis Marajo, dalam sambutannya mengatakan, warga Kabupaten Lima Puluh Kota harus bersyukur dengan berbagai macam sejarah dan budaya yang dimiliki. Untuk itu ia berharap para pendidik/ guru dapat mengajarkannya kepada anak didik di sekolah. "Kita memiliki berbagai macam budaya dan sejarah, ada Potang Balimau di Pangkalan, Bakajang, Sakidomura dan lainnya. Saya minta para guru menjelaskan semuanya pada anak didik disekolah, sehingga peristiwa atau halhal penting dapat diketahui anak didik di sekolah". ucap Alis.(pdc/mel)

KEPRI-SUMUT USAI KERUSUHAN

Polisi Jaga LP Pematang Siantar LINTAS CALEG HANURA

Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen Otentik Kapal BATAM (HR)-Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kepri menetapkan seorang caleg dari Partai Hanura sebagai tersangka pada beberapa waktu lalu. Carles Lukas Wijaya ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pemalsuan dokumen otentik kapal tongkang dan tugboat milik PT BH Marine. "Yang bersangkutan sudah ditetapkan sebagai tersangka. Pemanggilan kemarin (Senin (23/9) penyidik masih membutuhkan keterangan tersangka," ujar Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono yang dikonfirmasi wartawan, Selasa (24/09). Sementara itu, informasi yang diperoleh Batamtoday.com, caleg DPRD Kota Batam Dapil II dari Partai Hanura ini harus berurusan dengan hukum berawal pada saat Carles Lukas Wijaya bekerja di BH Marine. Tugboat BH 001 dan tongkang BH 002 yang selesai dikerjakan pada perusahaan galangan kapal itu dijual oleh Carles Wijaya secara diam-diam. Selanjutnya tersangka memalsukan tanda tangan petinggi PT BH Marine sehingga tugboat BH 001 dan tongkang BH 002 mudah dijualnya kepada pihak agen pelayaran sebesar Rp22 miliar. Penjualan tongkang dan pembuatan dokumen tanpa sepengetahuan pihak manajemen BH Marine tentu saja sangat mengejutkan. Telebih pihak BH Marine sendiri masih mengantongi dokumen-dokumen tongkang dan tugboat tersebut. "Kapal tongkang dan tugboat tersebut pertama kali dibawa oleh Carles dari galangan kapal PT Venture pada April 2012. Saat itu Carles beralasan membawa kapal itu keluar untuk disewakan sebelum ada pembelinya agar bisa menghasilkan uang,'' ujar Aci Maulana, (btc/mel)

PNS Cantik di Tebing Tinggi Hilang PEMATANGSIANTAR (HR)-Yusnizar Situmorang (27), PNS di Bagian Hukum Pemerintahan Kota Tebing Tinggi, Sumut, tak diketahui keberadaannya. Ibu satu anak itu diduga kuat diculik suaminya sendiri. Informasi yang didapat dari kedua orangtua Yusnizar di Polres Pematangsiantar, Selasa (24/9), ponsel anaknya tidak bisa dihubungi sejak Senin (23/9) sore hingga Selasa (24/9). Di tengah tengah pencarian, mereka mendapat pesan singkat dari Sariahman Damanik (27), suami Yusnizar. Dia mengaku bersama dengan Yusnizar. "Ada sms dari menantuku, dia mengaku bersama anakku. Tapi kalau ditelepon tidak mau menjawab, ya kita jadi kebingungan. Sampai sekarang tak tahu dimana keberadaannya," ujar M Situmorang, bapak korban. Ditambahkannya, setahun belakangan, anak dan menantunya pisah rumah. Pasangan suami istri yang telah menikah selama tiga tahun itu sedang dalam proses perceraian di Pengadilan Agama Simalungun. Yusnizar menggugat cerai karena perilaku menantunya yang mudah emosi. "Kelakuannya tak baik, padahal menantuku itu PNS. Terus suka emosi, makanya digugat cerai anakku," ucap Situmorang. Diakuinya, sejak proses gugatan perceraian, Yusnizar tinggal bersama kedua orangtuanya di Marihat Manda, Kecamatan Siantar Marihat, Pematangsiantar. Karena tak bisa mengontak korban, keluarga pun melapor ke polisi.(dtc/mel) q REDAKTUR: ERMA SRIMELYATI

JAKARTA (HR)-Usai kerusuhan di Lapas Pematang Siantar, Sumatera Utara, Senin (23/9), polisi melakukan penjagaan ketat di lokasi tersebut. Sebanyak 65 aparat dari Polres Simalungun disiagakan untuk mengantisipasi bentrok susulan. Kepala Bagian Produksi dan Dokumentasi Mabes Polri Kombes Hilman Thayib mengatakan, selain melakukan pengamanan, Kepolisian juga melakukan penyelidikan. Kasus bentrokan ini dikhawatirkan berpotensi

membuat kabur para napi. Namun dari dugaan awal, kerusuhan di Lapas itu disebabkan oleh masalah sesama penguhuninya. “Ini dimulai dari permasalahan janji sesama napi. Di sana napi kaya dan miskin

terpisah blok secara sosial,” kata dia di Mabes Polri Jakarta Selatan Selasa (24/9). Hilman melanjutkan, dari penyelidikan awal menunjukan ada sikap sentimen dari napi blok miskin dengan yang kaya. Meski tak resmi, namun status napi kaya dan miskin dengan sendirinya terbentuk di Lapas Kelas II A itu. Ketegangan antar napi memuncak mana kala Giman alias Godot, narapidana dari Blok Beringin, menganiaya Tam Lam Yong, napi dari Blok Ambarita yang dikenal sebagai kelom-

pok napi kaya. Penganiayaan ini, kata Hilman, dipicu ketersinggungan Godot atas sikap Tam yang mewakili napi kelompok kaya. Diceritakannya, Godot diduga mengamuk karena kelompok napi kaya ingkar janji. Menurut keterangan para napi, kelompok kaya bernjanji memberikan bantuan kepada blok miskin. Meski belum jelas seperti apa bentuk batuan tersebut, namun hal ini diduga terkait uang. “Tapi janji itu tidak juga dipenuhi, lalu terjadilah perkelahian,” kata Hilman.

Ia melanjutkan, akibat bentrokan itu sejumlah napi mengalami luka-luka. Bentrok sendiri berhasil dilerai dan tidak terus membesar atas bantuan cepat dari Polres Simalungan. Hal ini tak lepas dari kerjasama antara Lapas Pemantang Siantar dengan Polres Simalungan. Menurut dia, setiap hari Lapas tersebut mendapat penjagaan dari delapan personel Polres Simalungan.“Sekarang sudah kondusif. Dua napi diamankan dan proses penyelidikan masih berlanjut,” kata dia.(dtc/mel)

Mantan Kepala Diskes Kepulauan Anambas Divonis 3 Tahun Penjara TANJUNGPINANG (HR)Mantan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Anambas Sofiyan, divonis 3 tahun penjara dan denda sebesar Rp50 juta subsider 3 bulan kurungan oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Tanjungpinang. Sofiyan dinyatakan terbukti bersalah telah menyalahgunakan jabatan dan memanipulasi bestek dalam pengadaan alat-alat kesehatan di Kabupaten Kepulauan Anambas. Dalam putusannya, majelis hakim menyatakan, terdakwa Sofiyan sebagai Kepala Dinas Kesehatan sekaligus sebagai pengguna anggaran terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi menyalahgunakan kewenangan yang dimiliki hingga menyebabkan kerugian negara sebesar Rp3,5 miliar. Sofiyan juga terbukti melanggar pasal 3 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat 1

KUHP. "Atas perbuatannya, terdakwa Sofiyan dihukum selama tiga tahun penjara, denda Rp50 juta subsider 3 bulan kurungan dan potong masa tahanan dengan perintah agar terdakwa segera ditahan," ujar hakim Jalili Sairin di PN Tanjungpinang, Selasa (24/9). Vonis yang diputuskan majelis hakim itu lebih ringan dari tuntutan jaksa penuntut umum (JPU) yang menuntut terdakwa dengan 4 tahun dan 6 bulan penjara, denda Rp50 juga subsider 3 bulan penjara. Atas putusan ini Sofiyan menyatakan banding dengan alasan vonis yang dijatuhkan majelis hakim tersebut tidak sesuai dengan fakta dan data serta Keppres Nomor 80 Tahun 2003. Menudut dia, putusan majelis hakim yang menyatakan Perpres 80 Tahun 2003 tentang Kontrak Lansam tidak dibernarkan adanya perubahan atau adendum adalah tidak benar. Yang tidak dibernarkan pelaksanaan adendum ada

HALUAN RIAU/BTC

MANTAN Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Anambas, Sofiyan, duduk sebagai terdakwa di Pengadilan Negeri Tanjungpinang. pada Perpres 54 Tahun 2010. Sedangkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang saat itu diwakili, Novri dan Hendri Yulianto SH, menyatakan pikir-pikir. Sebagaimana diberitakan, Sofiyan ditetapkan sebagai terdakwa korupsi atas proyek pe-

ngadaan alat-alat kesehatan (alkes) Kabupaten Kepulauan Anambas senilai Rp3,5 miliar dari APBD 2009. Dalam proyek ini, dari 10 item alat kesehatan yang diadakan CV Intan Diantika, dinyatakan tidak sesuai dengan spesifikasi kon-

trak yang ditandatangani, dan hal ini bertentangan dengan Kepres 80 Tahun 2003 tentang Pengadaan Barang dan Jasa sehingga merugikan keuangan negara C/q Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas sebesar Rp3,5 miliar.(btc/mel) q LAYOUT: JUMAILIS


KUANSING

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

23

PEMBAHASAN APBD-P BERLANGSUNG PANAS

Banggar Nilai TAPD-SKPD Kurang Koordinasi TELUK KUANTAN (HR)-Rapat dengar pendapat dalam pembahasan APBD-Perubahan 2013 Kabupaten Kuantan Singingi antara Badan anggaran DPRD Kuansing dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah dan sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah, Selasa (24/9) di gedung DPRD berlangsung cukup panas. ULTRA SANDI Liputan Teluk Kuantan Penyebabnya karena ketidakcocokan Rencana Kerja Anggaran (RKA) yang diajukan sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan anggaran (buku lintang) yang diserahkan TAPD Kuansing. "Ini kan sudah melewati pembahasan di masing-masing komisi, mana yang tidak

cocok seharusnya sudah direvisi, ini masih saja ditemukan perbedaan antara RKA dengan buku lintang, kenapa masih bisa begitu," ujar ketua DPRD Muslim, saat memimpin rapat tersebut dengan nada kesal. Hal ini menurut Muslim, tidak satu SKPD saja begitu, sebelumnya dari Inspektorat juga ditemukan ketidak sesuaian antara RKA dengan anggaran yang ada di dalam buku lintang. Kemudian Kes-

bangpol juga demikian. "Saya khawatir semua SKPD juga seperti ini," ujarnya. Anggota Banggar, Musliadi dalam komentarnya menganggap antara SKPD dengan TAPD tidak berkoordinasi dengan baik. "Bagaimana kita membahasnya kalau antara RKA dengan buku lintang ini tidak sama," katanya.

Begitu juga dengan anggota Banggar lainnya. Beberapa dari mereka menganggap sejumlah SKPD ini tidak paham dalam penyusunan anggaran tersebut karena kesalahan seperti ini terjadi hampir setiap tahunnya. "Saya sudah dua periode di DPRD ini, jadi kesalahan seperti ini saya tahu terus saja terjadi," ujar Maisiwan.

Menanggapi hal ini, Asisten III Setda, Frederik, dari TAPD mengakui masing-masing SKPD itu seharusnya membawa RKA yang sudah direvisi oleh TAPD. "Kita tidak tahu kenapa SKPD ini begitu, seharusnya RKA yang mereka bawa itu yang sudah direvisi oleh TAPD, bukan yang ini, karena RKA yang mereka bawa

ini masih dalam bentuk usulan, yang masih direvisi oleh TAPD dengan pedoman kemampuan anggaran daerah serta mengacu skala prioritas," paparnya. Karena hal tersebut, sejumlah anggota Banggar meminta agar pembahasan ini ditunda sampai masing-masing SKPD merevisi RKA mereka dengan menyesuai-

kan dengan buku lintang. Namun sejumlah anggota lainnya masih berharap pembahasan tetap dilanjutkan dengan memberi catatan pada anggaran yang tidak cocok."Ini kan perbedaannya pada angka-angkanya saja, bukan pada programnya, jadi bisa kita berikan catatan disitu," ucap Maisiwan menambahkan.***

ADVERTORIAL

LINTAS MINIMNYA EKSPOS LAKALANTAS

Dewan Nilai Terkesan Ditutup-tutupi TELUK KUANTAN (HR)-Minimnya ekspos terhadap kasus kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Kuansing menjadi sorotan anggota DPRD Kuansing. Bahkan salah seorang anggota DPRD Kuansing yang dimintai tanggapannya menilai seolah kasus kecelakaan lalu lintas di Kuansing terkesan ditutup-tutupi karena minimnya ekspos terhadap kasus lakalantas. Demikian diutarakan anggota Komisi A DPRD Kuansing Andi Nurbai, Andi Nurbai kepada Haluan Riau di lobi Kantor DPRD Kuansing, Selasa (24/9). Menurutnya, sebaiknya informasi kecelakaan lalu lintas di jalan raya apabila diketahui polisi sebaiknya di ekspos di media massa. Karena dirinya melihat, dari sekian banyak kejadian lalu lintas mungkin terjadi setiap hari bahkan sampai ada timbul korban jiwa cukup jarang terlihat ada pemberitaan di media massa. Seharusnya pihak yang berwenang dalam hal ini dievaluasi kinerjanya. "Jangan sampai masyarakat menilai kejadian lakalantas ini terkesan ditutuptutupi, sekarang setiap ada kita dengar kecelakaan di jalan raya jarang ada berita di media massa," kata politisi Partai Amanat Nasional ini. Hal ini tentu sangat disayangkan, masyarakat saat ini sangat menunggu berita-berita seperti ini, mana tau ada keluarga dari masyarakat sendiri yang kecelakaan di jalan raya tapi tidak bisa diketahui karena kurangnya ekspos ke media oleh satuan lalu lintas. "Ke depan, kita berharap kasus lakalantas yang terjadi di Kuansing dan diketahui Satlantas sebaiknya dipublikasikan ke media massa, karena informasi ini sangat penting bagi masyarakat kita," ujarnya. Selain itu Andi berharap, tidak hanya kejadian lakalantas yang diekspos, tapi juga perlu dilakukan sosialisasi secara terus menerus tentang bagaimana berlalu lintas yang baik. Karena setiap bulannya jumlah kendaraan di Kuansing terus meningkat jumlahnya. "Kalau tidak dilakukan sosialisasi tentunya dikhawatirkan angka kecelakaan akan tinggi di Kuansing. Selain digelar razia, sosialisasi juga perlu ditingkatkan," harapnya.(rob)

LAKUKAN PELANGGARAN KODE ETIK PROFESI

Delapan Oknum Anggota Polisi Terancam Dipecat TELUK KUANTAN (HR)-Delapan oknum anggota polisi yang dinas di jajaran Polres Kuansing terancam dipecat dari kesatuannya apabila terbukti melakukan pelanggaran kode etik profesi. Delapan oknum anggota tersebut saat ini tengah menunggu proses sidang di Komisi Kode Etik Profesi (KKIP) yang akan digelar di Mapolres Kuansing. "Sekarang menunggu sidang KKIP. Kalau terbukti nantinya melakukan pelanggaran kode etik profesi bisa-bisa dipecat," tegas Kapolres Kuansing AKBP Wendry Purbyantoro melalui Kasi Propam Polres Kuansing Ipda Edy Tuah saat bincang-bincang dengan Haluan Riau, di Teluk Kuantan, Selasa (24/9). Sesuai aturan di Kepolisian, apabila ada oknum anggota melakukan pelanggaran disiplin hukumannya paling tinggi 21 hari kurungan dan ada tambahan penundaan kenaikan pangkat serta potongan tunjangan gaji. Apabila melakukan pelanggaran disiplin sampai tiga kali, tentunya anggota tersebut bisa disidang KKIP dengan ancaman demosi atau pemberhentian dengan tidak hormat. Hal ini sesuai dengan Pasal 12,13,14 Nomor 1 Tahun 2003 tentang Peraturan Pemberhentian anggota Kepolisian dari dinasnya. Kalau melakukan pelanggaran disiplin itu Peraturan Nomor 2 PPRI Nomor 1 Tahun 2003 dengan hukuman kurungan 21 hari. Dijelaskannya, kalau sekarang yang akan menghadapi sidang KKIP adalah oknum anggota yang disersi, ada sebagian melakukan tindak pidana seperti terlibat narkoba. "Kita berharap, kepada anggota kita di jajaran Polres Kuansing agar dapat berkelakuan baik dan jangan ada yang tidak masukmasuk, karena ini menjadi perhatian kita, kalau anggota yang disidang disiplin cukup banyak," katanya.(rob)

TELEPON PENTING Kantor Bupati Kuansing

0760 561616

Fax Kantor Bupati

0760 561617

Sekretariat DPRD

0760 561604

Mapolres Kuansing

0760 561604

Kejari Teluk Kuantan

0760 20123

RSUD Teluk Kuantan

0760 561858

Pemadam Kebakaran

0760 20957

q REDAKTUR: ELPI ALKHAIRI

Salami Pejabat

HALUAN RIAU/ROB

Bupati Kuansing H Sukarmis menyalami sejumlah pejabat saat melepas Jamaah Calon Haji Kuansing belum lama ini di Masjid Agung Teluk Kuantan.

Tahun Ini, Produksi Padi Ditargetkan Naik 5 Persen TELUK KUANTAN (HR)-Berdasarkan estimasi, Dinas Tanaman Pangan Kabupaten Kuantan Singingi kembali memasang target untuk tahun ini produksi padi di Kuansing naik mencapai 5 persen. Hal ini disampaikan Kadis Tanaman Pangan Kuansing, Hardison melalui Kabid Produksi, Anida, saat ditemui Haluan Riau, Selasa (24/9) di ruang kerjanya. "Sampai saat ini sisa panen kita masih mencapai 1.495 hek-

tare, kalau ini berjalan lancar, tidak terjadi sesuatu seperti bencana alam yang mengakibatkan gagal panen atau fuso, maka target naik 5 persen dari tahun lalu bisa tercapai," ujar Anida. Menurut Anida, peningkatan produksi padi di Kuansing ini bisa tercapai karena didukung oleh program IP 200 (tanam dua kali setahun) dan program CBS (Cetak sawah baru) yang terus berjalan. "Sekarang untuk program IP 200 kita sudah

terealisasi seluas 1.504 hektare, dan ini terus meningkat," ujarnya. Untuk tahun 2012 kemaren menurut Anida, produksi padi di Kuansing mencapai 46.572 ton, ini naik sebesar 5,5 persen dari tahun 2011 yaitu 44.288 ton. "Kalau penghitungan kita sekarang sudah terjadi peningkatan, apalagi kalau tidak terjadi fuso akibat banjir pada bulan Mei lalu di Pangean, Kuantan Hilir, Kuantan Hilir Seberang dan Inuman yang mengakibatkan

gagal panen di lahan sekitar 400 hektare lebih, tentu peningkatannya lebih besar,"sebutnya lagi. Untuk itu, saat ini dikatakan Anida pihaknya terus melakukan pemantauan sehingga diharapkan pada sisa panen ini berjalan dengan lancar."Untuk tahun 2012 lalu karena peningakatan kita mencapai 5 persen, kita dapat penghargaan, untuk itu kita targetkan tahun 2013 ini kita juga dapat penghargaan yang sama,"pungkas Anida.(uta)

TAWARKAN KE INVESTOR

ESDM Rencanakan Bangun Pembangkit Listrik Batu Bara TELUK KUANTAN (HR)Dalam upaya mengatasi terjadinya krisis listrik di Kabupaten Kuansing, Dinas Energi Sumber Daya Mineral merencanakan akan menggaet investor untuk membangun pembangkit listrik menggunakan tenaga batu bara di Kuansing. "Sebenarnya dulu sudah ada investor yang datang me-

nawarkan pembangunan pembangkit listrik tenaga batu bara ke Kuansing, tapi saya dengar masalah harga antara investor dengan pihak PLN belum pas, makanya rencana itu terhenti, "kata Kepala Dinas EDSM Kuansing, Hendra yang ditemui wartawan di ruang kerjanya, Selasa (24/9). Beberapa waktu lalu pi-

hak investor kembali menghubungi terkait pembangunan pembangkit tenaga batu bara yang direncakan dibangun di daerah eks tranmigrasi di daerah Singingi Hilir. "Kita menyambut baik rencana tersebut, nanti investor akan kita pertemukan dengan Bupati terkait adanya wacana pembangunan pembangkit tenaga listrik

batu bara ini," kata mantan Kabag Umum Setdakab Kuansing ini. Apabila nanti, pembangkit listrik tenaga batu bara ini jadi dibangun, tentunya tidak hanya pasokan listrik daerah yang terpenuhi, bahkan pasokan listrik untuk daerah lain juga bisa terpenuhi. Apalagi menurut Hen-

dra, di Kuansing juga banyak lokasi pertambangan batu bara, bukan tidak mungkin pembangkit listrik tenaga batu bara ini bisa dibangun."Jumlah perusahaan batu bara di tempat kita ini cukup banyak, bukan tidak mungkin kita bisa bangun pembangkit listrik tenaga batu bara dengan mendatangkan investor," katanya lagi.(rob)

TERTINGGI DI RIAU

Rasio Elektrifikasi Kuansing Capai 93,6 Persen TELUK KUANTAN (HR)Rasio Elektrifikasi desa yang telah teraliri listrik di Kabupaten Kuansing ternyata tertinggi di Provinsi Riau mencapai 93,6 persen. Dari 229 desa, hanya 15 desa yang belum teraliri listrik di Kuansing. Desa terbanyak yang belum teraliri listrik berada di Kecamatan Pucuk Rantau. Tercatat ada 10 desa di Pucuk Rantau belum mengenyam listrik dari PLN. "Kalau sekarang rasio elektrifikasi kita sudah 93,4 persen. Kalau dibandingkan dengan daerah lain di Riau kita yang tertinggi rasio elektrifikasinya," kata Kepala Dinas ESDM Kuansing, Hendra yang ditemui Haluan Riau, di ruang kerjanya, Selasa (24/9). Dengan rasio tertinggi

tersebut, Dinas ESDM pada murni akan kita usulkan anggarannya un2014 mendatang tuk pembangunmenargetkan an jaringan lisrasio bisa mentrik. "Usulan ini capai 100 persen."Tahun detergantung disahkan apa tidak pan target kita nantinya di DP100 persen," ujar mantan Kabag RD, yang jelas kiumum Setdakab ta akan usulkan, " katanya. Kuansing ini. Menurut Selain 10 deHendra, penisa di Pucuk RanHendra AP ngkatan rasio tau, masing-masing dua desa di Pangean dan elektrifikasi di Kuansing ini didorong oleh efektifnya Kuantan Hilir dan satu desa sejumlah kegiatan program di Inuman. Kendati direncanakan untuk penuntasanpembangunan jaringan listrik di desa setiap tahunnya. nya pada tahun depan, na"Sehingga rasio elektrifikasi mun menurut Hendra, sekita terus meningkat tiap mua itu tergantung dengan DPRD Kuansing yang nantahunnya," kata Hendra. Bagi desa yang belum tinya akan menyetujui. ada jaringan listrik rencana Sesuai usulan, pemba2014 nanti melalui APBD ngunan jaringan di 15 desa

yang belum dialiri listrik itu akan dibangun dengan dana APBD Kuansing. Pihaknya merincikan, untuk pembangunannya itu akan menyedot dana sekitar Rp30 miliar. "Kalau kita hitung sekitar Rp30 miliar biayanya, "katanya. Terkait pembangunan jaringan listrik tahun ini, kata Hendra, ada 13 desa yang dibangunkan jaringan PLN, baik itu melalui program listrik desa (Prolisdes) dari pusat, maupun dari program PLN dan Pemkab Kuansing. "Insya Allah, tahun ini bisa dinikmati masyarakat di 13 desa tersebut, "harapnya. Di antara 13 desa yang mendapat pembangunan jaringan listrik PLN itu, sebanyak 9 desa berada di Kecamatan Logas Tanah Darat, diantaranya Desa Sako, Si-

dodadi, Hulu Teso, Teratak Rendah, Sungai Rambai, Rambahan, Lubuk Kebun dan Desa Logas. Kemudian ada dua desa di Pangean yakni Desa Tanah Bekali dan Padang Kunyik. Sedangkan Desa Pulau Deras satu paket dengan Tanah Bekali dibangun jaringan. Satu desa lagi di Cerenti yakni Desa Pulau Jambu. Sementara di Pesa Pangkalan Indarung melalui APBD Provinsi Riau. Hedra juga meminta kepada pihak rekanan menggesa pemasangan jaringan listrik yang telah dianggarkan kepada semua rekanan. "Kita minta pihak rekanan cepat menyelesaikan pekerjaannya, sehingga masyarakat bisa menikmati listrik," umbuhnya.(rob) q LAYOUT: DEDE SARTIKA


24

PELALAWAN

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

LINTAS

Kadiskes akan Panggil Semua Kapuskesmas PANGKALAN KERINCI(HR)- Kepala Dinas Kesehatan Pelalawan Darwis Al Qadam mengaku, pihaknya dalam waktu dekat akan memanggil seluruh Kepala Puskesmas se-Kabupaten Pelalawan. Pemanggilan itu untuk membahas pencapaian target pelayanan kesehatan sesuai Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Pelalawan hingga tahun 2016. Informasi itu diungkapkan Kadiskes Pelalawan Darwis Al Qadam kepada Haluan Riau saat dikonfirmasi di ruang kerjanya Selasa (24/9) di Pangkalan Kerinci. Menurut Darwis, Pemkab Pelalawan dalam memprogramkan Pelalawan Sehat yang dituangkan dalam RPJMD Pelalawan hingga 2016 memerlukan pencapaian target yang harus dicapai dalam peningkatan pelayanan kesehatan di tengah masyarakat pedesaan di kabupaten Pelalawan. ”Penekanan pencapaian target dalam Program Pelalawan sehat tentu tak terlepas dari bagaimana strategi peningkatan pelayanan kesehatan dijajaran Diskes merujuk pada RPJMD Pelalawan yang akan dibahas dalam rapat antara Diskes dengan para Kapuskesmas se-Pelalawan nanti. Dalam pencapaian target sebagaimana diharapkan di RPJMD hingga 2016 tentu tak terlepas dari bagaimana pencapaian target menurunkan angka kematian ibu dan bayi, penekanan angka penurunan penyakit menular di tengah masyarakat, perbaikan gizi warga dan sejumlah strategi pencapaian target lainnya,” ujarnya. Di dalam proses pencapaian target dalam peningkatan pelayanan kesehatan kata Darwis, pihaknya akan membahas secara runut dan detil terkait apa kendala yang dihadapi oleh para petugas dijajaran Diskes di lapangan. Apakah kendala ditemui para petugas dilapangan diakibatkan SDM, minimnya dana atau akibat rendahnya tingkat disiplin kinerja maupun akibat kurangnya fasilitas dan sarana yang memadai. "Hal ini yang mesti kami bahas bersama para Kapuskesmas melalui pengkajian mendalam untuk memacu pencapaian target peningkatan pelayanan kesehatan sesuai yang kita harapkan tersebut,” tegasnya. Kalau nantinya ditemui kendala, lanjut Darwis, maka pihaknya bersama jajarannya akan berupaya mencarikan solusinya dari berbagai kendala yang dihadapi. “Tapi kalau masalah minim dana sebenarnya memang salah satu kendala yang dihadapi lembaga kami. Jika ditelisik dari alokasi dana kesehatan yang ditetapkan UUD 1945 dan ketentuan lainnya. Karena pada anggaran dana dijajaran Diskes saja tahun ini jauh menurunnya dialokasikan di APBD Pelalawan. Hal inilah yang akan menjadi kajian kami dengan para kapuskesmas untuk mencarikan solusinya, sehingga pencapaian target bisa terwujud,” tegas Darwis.(hem)

CATAT JUMLAH TERBANYAK

Diminta Kembali Jadi Tuan Rumah PANGKALAN KERINCI (HR)–Meski baru perdana menjadi tuan rumah iven Sirkuit Bulutangkis Riau Seri III di GOR Tengku Pangeran Pangkalan Kerinci dari tanggal 21 hingga 23 September kemarin, namun tercatat sebagai peserta terbanyak, yakni 486. “Kalau dari hasil turnamen Sirkuit Bulutangkis Seri III se-Riau Kabupaten Pelalawan meraih juara III. Namun dalam pelaksanaan di samping paling meriah juga selama dilaksanakan sirkuit se-Riau tercatat paling banyak pesertanya. Hal itu disebutkan Ketua KONI Riau saat meghadiri acara pembukaan. Dengan kondisi itu, kita akan meminta kembali menjadi tuah tumah tahun depan,” tutur Ketua PBSI Kabupaten Pelalawan Novri Wahyudi. Menurut Ketua PBSI Pelalawan, meriahnya pelaksanaan terlihat dari membludaknya jumlah penonton yang ikut menyaksikan pertandingan, mulai dari pembaukaan hingga penutupan. ”Hanya saja saat penutupan terpaksa dimutasikan pelaksanaannya ke GOR Cempaka, disebabkan matinya listrik,” ujarnya. Iven ini dihadiri Wakil Bupati Marwan Ibrahim, Ketua PBSI Riau Yuherman Yusuf, Ketua KONI Pelalawan Abu Mansur Maturidi, Ketua PBSI Pelalawan Novri Wahyudi. ”Berdasarkan laporan Ketua PBSI Riau Yuherman, pelaksanaan iven ini telah menjadi pelaksanaan rekor iven paling meriah selama pelaksanaan Sirkuit Bulutangkis Riau. Ketua KONI Riau melontarkan penilaian itu, karena banyaknya peserta dan ramainya penonton yang menyaksikan telah membuktikan begitu tingginya kecintaan masyarakat terhadap dunia olahraga, khususnya olahraga bulutangkis di Riau ini,” tukasnya. Sementara itu, Wakil Bupati Pelalawan Marwan Ibrahim dalam sambutannya mengatakan, selain sebagai ajang silaturahmi antar klub bulutangkis untuk mencari bibit baru maupun pencinta dunia olahraga bulutangkis se-Riau, iven yang digelar dikabupaten Pelalawan ini juga telah terbukti memberikan dampak multi player efek terhadap perekonomian masyarakat di Negeri Bono ini. "Salah satunya dengan banyaknya tamu yang menginap di hotel se-kecamatan Pangkalan Kerinci serta padatnya kunjungan di tempat-tempat perbelanjaan, sehingga ini dapat meningkatkan PAD kita. Untuk itu, kita meminta kepada Ketua PBSI Riau agar pelaksanaan ini dapat kembali digelar di Pelalawan ini pada iven selanjutnya. Dan Ketua PBSI telah menyetujuinya pada tahun 2014 mendatang, Pelalawan akan kembali menjadi tuan rumah pelaksanaan Sirkuit Bulutangkis Riau ini. Dengan demikian, kita juga sangat mengharapkan pelaksanaan ini dapat melahirkan bibit baru yang tidak hanya menoreh prestasi di level daerah saja tapi juga di level nasional dan bahkan internasional," tuturnya. (hem)

BARU 2 TAHUN

Akademi Komunitas Pelalawan Banjir Peminat PANGKALAN KERINCI (HR)-Akademi Komunitas Negeri Pelalawan kembali melaksanakan tes penerimaan mahasiswa baru pada Senin (23/13). Penerimaan ini merupakan tahun kedua untuk penerimaan mahasiswa, di Kampus yang biasa disebut kampus orange itu. "Alhamdulillah, hari ini kami telah menyelesaikan pelaksanaan penerima mahasiswa baru tahun akademik 2013-2014," kata Direktur AKN Pelalawan M Syafi'i, melalui Yumisri Ketua Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) AKN Pelalawan. Lebih jauh Yumisri menyebutkan, dalam pelaksanaan tes masuk, di kampus yang terletak di Jalan Lintas Timur, pusat kota Pangkalan Kerinci itu, untuk peserta tes diikuti sekitar 213 calon mahasiswa, yang ikut tes seleksi yang digelar di kampus AKN Pelalawan. "213 orang yang ikut dalam tes tadi. Namun demikian AKN Pelalawan hanya akan menerima sekitar 150 saja. Tentunya sangat antusias masyarakat untuk menyekolahkan anaknya ke AKN" katanya. Yumisri mengatakan, sejumlah materi yang diujikan dalam tes tersebut meliputi beberapa materi yang telah disiapkan oleh panitia. "Sedangkan untuk materi tes akademik secara umum meliputi, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris," bebernya. Imbuh Yumisri, usai pelaksanaan tes seleksi, selanjutnya akan segera diumumkan hasil tes seleksi. Akan diumumkan pada tanggal 25 September ini.(grc/aag)

TELEPON PENTING Layanan Langganan Koran Dan Iklan

0812-7567834

Layanan SMS Bupati Pelalawan: Kantor Bupati

07617050053

Kantor DPRD

0761 95922

Pengadilan Negeri

07617051048

q REDAKTUR: ARLEN ARA GUCI

HALUAN RIAU/SUPENDI

Serikat Pekerja Komisi Gabungan bersama SBSI beserta Disnaker membahas pengaduan serikat pekerja, baru baru ini.

TINGKATKAN SUMBER PAD

Satpol PP Diinstruksikan Data Potensi PANGKALAN KERINCI-Terkait rendahnya sumbangan Pendapatan Asli Daerah yang masih di bawah lima persen dari total Anggaran Pendapatan Belanja Daerah, Satpol PP sebagai penegak Perda sekaligus petugas di lapangan, diinstruksikan melakukan pendataan serta penertiban terhadap berbagai potensi daerah. SUPENDI Liputan Pangkalan Kerinci Demikian diungkapkan Kasatpol PP Nifto Anin, Selasa (24/9). Menurut Nifto

Anin, Satpol PP Pelalawan meskipun dengan personel yang terbatas akan semaksimal mungkin melakukan penertiban terhadap potensi-potensi PAD yang selama ini terkesan dibiarkan.

"Bupati menginstruksikan ke Satpol PP sebagai petugas di lapangan untuk memaksimalkan potensi PAD. Tahap awal, kita akan melakukan pendataan terhadap badanbadan usaha yang ada di Ibukota Pangkalan Kerinci, selanjutnya izin-izin usaha dan lainnya," terang Nifto Anin. Hal ini juga dibenarkan Sekretaris Satpol PP Pelalawan Akhtar. Menurutnya, banyak potensi-potensi daerah ini yang bisa menjadi sumbangan PAD. Hanya saja koordinasi antara dinas dengan pihak Satpol selama ini kurang berjalan dengan baik."Mulai

dari pajak, perizinan, parkir, pengelolaan limbah, pemasangan baliho dan reklame dan sebagainya, itukan merupakan potensi riil PAD. Namun koordinasi dari instansi-instansi terkait dengan Satpol PP sebagai penegak perda jika ditemkan pelanggaran dan sebagainya masih kurang. Sehingga terkesan pelanggaranpelanggaran selama ini dibiarkan saja," pungkasnya. Saat ini selain melakukan pendataan terhadap potensi PAD, Satpol PP juga melakukan koordinasi langsung dengan pihak-pihak terkait seperti, dinas dan lain seba-

gainya untuk dapat melakukan pendataan secara valid. "Kita akan serius soal ini, karena memang sudah diinstruksikan. Tentunya Satpol PP Pelalawan sebagai petugas digarda terdepan dalam penegakan Perda akan melakukan tugas dan kewajiban meningkatkan sumbangan PAD buat daerah. Paling tidak jangan ada anggapan kita hanya berkutat dalam pembasmian Pekat saja yang selama ini gencar Kita lakukan merespon keresahan masyarakat Pelalawan terhadap maraknya tempat-tempat maksiat," paparnya.***

TAK KUNJUNG DIBONGKAR

Satpol PP Ancam Bongkar Paksa PANGKALAN KERINCI (HR)-Tak kunjung dibongkar oleh pemilik showroom Toyota Agung Automall yang memanfaatkan lahan Daerah Milik Jalan dijadikan halaman kantor dengan memagar keliling hingga bibir jalan lintas timur, Satpol PP Pelalawan mengancam akan membongkar paksa bangunan yang berada di atas lahan DMJ. Kepala Satpol PP Pelalawan, Nipto Anin kepada wartawan, Selasa (24/9) menerangkan, bangunan milik Toyota Agung Automall yang baru didirikan itu terbukti memakai DMJ, yakni sebagian halaman parkir dan pagarnya. Kondisi itu bertentangan dengan Peraturan Daerah (Perda) dan peraturan lainnya yang mengatur jarak antara bangunan dengan DMJ.

Selain itu, adanya larangan mendirikan bangunan di atas DMJ tanpa terkecuali. “Kita sudah menyurati pihak Agung Automall sebanyak tiga kali. Surat pertama dan kedua, kita mengimbau kepada yang perusahaan untuk membongkarnya sendiri, tapi tidak ditanggapi. Makanya kita kirim surat ketiga dengan memberikan tenggat waktu dan tindakan yang akan kita ambil apabila belum dibongkar,” terangnya. Dikatakan Nipto, isi surat ketiga itu disamping imbauan untuk ditertibkan, Sapol PP juga memberikan batas waktu satu pekan atau tujuh hari kepada perusahaan. Tapi jika tetap tidak dilaksanakan, Satpol sebagai aparat penegak Pe-

raturan Daerah (Perda), mengancam akan membongkar paksa seluruh bangunan PT Agung Automall yang berada di atas DMJ. Sehingga gedung yang berdiri di sekitar jalan lintas timur lebih tertib. Dijelaskannya, pihak PT Agung sebelumnya sudah menyurati Bupati Pelalawan, meminta tenggat waktu hingga 31 Desember untuk membongkar sendiri bagian bangunan yang menyalahi aturan. Namun tampaknya kepala daerah kurang menyetujui dan tetap memerintahkan Satpol untuk memberikan peringatan kepada perusahaan. “Saya juga sudah menghadap Bupati langsung terkait masalah ini. Beliau memerintahkan untuk dibongkar secepatnya. Karena kon-

disi seperti itu tak perlu ditunggu berlama-lama lagi. Jika ada kendala dalam internal mereka itu bukan urusan kita,” tegasnya lagi. Wakil Ketua Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pelalawan, Eka Putra mendukung langkah yang akan diambil Satpol PP. Penertiban bangunan-bangunan yang berdiri di atas DMJ yang perlu. Pasalnya, semakin banyak gedung yang telah melanggar aturan tersebut dan PT Agung Automall hanya salah satu di antaranya saja. Lantaran laporan dari masyarakat yang masuk ke DPRD khusus PT Agung, makanya langsung ditindak lanjuti. “Sebenarnya saat hearing awal bulan lalu, mereka sudah mengaku bersalah men-

dirikan gedung hingga memakan DMJ dan itu baru ketahuan setelah bangunan berdiri. Karena berkaitan dengan anggaran perusahaan, mereka memang meminta waktu hingga akhir tahun dan akan membongkar sendiri. Tapi jika Satpol PP akan mengambil langkah tegas, kita dukung,” tandasnya. Eka Putra menambahkan, bangunan lain yang juga menggunakan DMJ, yakni pusat perbelanjaan Ramayana, dimana halaman parkirnya hingga ke tepi trotoar. Pihak menejemen juga sudah dipanggil oleh Komisi C, tapi lantaran izin Ramayana dikeluarkan oleh dinas Pekerjaan Umum beberapa tahun silam, terlebih dahulu akan dikaji dari suduh perizinannya.(pen)

MENGUAK PRAKTIK KOTOR REKRUTMEN CPNS (2)

"Berani Bayar, Asal Lulus" MESKI belum ada kepastian, kapan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Negeri seiya Sekata digelar. Namun, gonjang ganjingnya jauh-jauh hari telah sampai ke telinga si pelamar yang siap dikarbit menjadi pegawai. Bahkan, sertifikat maupun aset telah digadaikan dan telah menjadi rupiah hingga puluhan dan ratusan juta, sebagai pelicin agar lulus menjadi CPNS. "Saya telah mempersiapkan bahan-bahan sebagai persyaratan penerimaan CPNS itu. Begitu juga, peluru yang siap ditembakkan agar lulus dengan mulus. Hanya saja saat ini masih mencari orang dalam (bekingan) yang betulbetul bisa dipercaya dan memiliki taji yang handal," celoteh salah seorang pelamar CPNS, namun meminta jati di-

rinya dirahasiakan. Ia telah menggadaikan sebidang kebun kelapa sawit milik orang tuanya, dengan harapan lulus berseragam PNS Pelalawan. Menurut calon pelamar bertitel sarjana itu, sudah rahasia umum bahwa helat penerimaan CPNS diwarnai dengan tebaran uang ratusan juta rupiah agar lulus dengan gampang.

ZULKARNAIDI ZOLA Liputan Pangkalan kerinci "Jika kita tidak ikuti aturan tersebut, sampai kapan kita ajukan lamaran, namun tak lulus juga. Jadi, meski cara itu tidak prosedural, kita tempuh dan ikuti agar menjadi PNS. Biasanya, untuk jenjang S1, berdasarkan tarif tahun-tahun sebelumnya, dihargai berkisar Rp75 hingga Rp150 juta. Sedangkan untuk jenjang D1 hingga D3 mencapai Rp30 hingga Rp75 juta. Nominal itu bisa dinegosiasi tergantung kita meloby dan kedekatan dengan pejabat eksekutor yang kita percayai itu," ungkap sumber terpercaya itu, mengaku dirinya sudah tiga kali mengikuti seleksi CPNS melalui jalur yang bersih, namun tak lulus juga. Ketua Majelis Ulama In-

donesia (MUI) Kabupaten Pelalawan, Iswadi Yazid, menuturkan, akibat praktek kotor yang kian digemari itu, membuat anak negeri yang berpotensi mengabdi dan mengembangkan diri layaknya dikebiri. Karena, anak negeri tidak memiliki cukup uang untuk mengikuti praktek culas itu. Alhasil, mereka tersisih dan haknya dirampas, bahkan dizalimi oleh pelamar lainnya yang sudi digiring pada praktik riba tersebut. "Praktik menyogok agar lulus menjadi PNS itu, membuat anak negeri yang berprestasi, kredibilitas yang jelas, serta ilmu yang mumpuni sesuai jenjang pendidikannya, terkesampingkan oleh para pelamar yang berdompet lebih tebal. Itu salah satu bentuk penzaliman", tegasnya. Mengapa ada penzaliman? Dibeberkan oleh Iswadi, karena para pelamar yang bersih

dan mengikuti seleksi secara prosedural, bisa saja diisi oleh anak negeri yang merasa terpanggil nuraninya untuk membangun negeri. Namun, karena tidak memiliki amunisi pelicin, maka tertundalah pengabdiannya untuk negeri ini. Kemudian diisi oleh para pelamar yang sama sekali tidak memiliki beban moral maupun tanggung jawab untuk membenahi negeri ini. "Karena hak anak-anak negeri yang tak berkantong tebal itu telah dirampas oleh pelamar lainnya yang bersedia memberikan segepok uang kepada pejabat, agar lulus menjadi PNS. Itu bentuk penzaliman yang sangat dimurka oleh Allah. Selagi yang lulus dengan menyogok itu menikmati hasil dari gajinya, itu sama saja dengan memakan harta riba, yang jauh dari berkahnya Allah. Wallahualam," bebernya.***(bersambung) q LAYOUT:DEDE SARTIKA


KEPULAUAN MERANTI

25

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

WARGA MINTA

Pemkab Segera Umumkan CPNS SELATPANJANG (HR)- Masyarakat minta Pemerintah Kabupaten melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan , sesegera mungkin mengumumkan penerimaan CPNS formasi 2013. JOHANES SINAGA Liputan Meranti Sebab, hal ini telah diumumkan berbagai pemerintah dari berbagai daerah di Provinsi Riau dan juga di provinsi lainnya di tanah air. “Kita minta Pemkab Meranti segera mengumumkan penerimaan pegawai tersebut lebih cepat lagi. Hal itu untuk memberikan kesempatan yang cukup bagi para pelamar guna memenuhi berbagai persyaratan administrasi yang dibutuhkan itu,”ungkap Ayuningsih, salah satu pencaker CPNS, kepada Haluan Riau di Selatpanjang Selasa (24/9). Ayu mengatakan, informasi terkait pengumuman resmi penerimaan CPNS ter-

sebut sudah mereka tunggutunggu sejak pertengahan September lalu. Sebab, ada infomasi mengatakan, pengumuman dari pusat itu justru sudah sampai di Meranti sejak awal bulan September lalu. "Saat ini sudah mendekati akhir September, toh kapan diumumkan masih juga belum diketahui pasti. Banyak pihak yang kita tanyakan terkait kapan kepastian pengumuman tersebut, namun nampaknya masih belum dilakukan. Hampir setiap hari kita memonitor di kantor BKPP serta media cetak maupun media ekektronik yang ada. Apakah sudah ada pengumuman terkait penerimaan pegawai itu, ternyata hingga saat ini pengumuman yang

ditunggu-tunggu itu juga masih belum dilakukan,"sebut Ayu berharap. Siska, pencaker lainnya kepada Haluan Riau juga mengaku berencana memasukkan permohonan untuk menjadi PNS. Diungkapkannya, sejak lama ia dan teman-temannya sekuliah ingin masuk PNS di Kepulauan Meranti.

Menurut Siska dan Ratih teman satu perguruan tinggi di Pekanbaru itu menyebutkan, pihaknya mencoba keberuntungan melalui permohonan yang akan diajukan setelah pendaftaran penerimaan PNS tersebut dibuka. Ditambahkannya, penerimaan CPNS itu menurutnya dijadikan sebagai uji coba sejauh mana kesu-

litan yang dihadapi terutama terkait materi tes akademik dan tes wawancara maupun tes physiko test yang akan mereka hadapi nantinya. Masih menurut pencari kerja ini menambahkan, melamar menjadi PNS adalah bagian dari cita-citanya sejak duduk di bangku sekolah. Melalui perannya di

PNS nantinya akan memberikan sumbangsih pikiran dan tenaga skil yang diperoleh dari ketekunan belajar selama ini. Di akhir bincang-bincangnya ia mengatakan, ia berharap kesempatan bekerja terbuka bagi mereka, sesuai kebutuhan pegawai di Kepulauan Meranti. Kepala Badan Kepega-

waian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Kepulauan Meranti, Refrianto, sejauh ini belum dapat dihubungi untuk mengetahui kapan persisnya pengumuman CPNS itu dilakukan. Demikian juga Kabid Pengadaan dan Mutasi, Rosdaner, saat dihubungi Selasa siang kemarin juga belum berhasil.***

LINTAS

Kades Sabani Nyatakan Hormati Jabatan dan Nama Baik Keluarga RANGSANG BARAT-Kepala Desa Bina Maju, Sabani, kepada Haluan Riau, Selasa (24/9), mengatakan menghargai jabatan dan menghormati jabatan sebagai kepala desa yang dipercayakan masyarakat. Untuk itu, ia membantah, kejadian baru-baru ini dimana masyarakat menangkap ia dan Emi diduga berduaan, merupakan salah paham. Dikatakannya, walaupun saat ini telah menduda karena ditinggal istri yang meninggal beberapa waktu lalu, namun saya masih mampu mengendalikan harga diri. Tudingan bahkan fonis miring terhadap saya minggu lalu tidak bisa diterimanya. "Sebab saya tidak melakukan hal-hal yang tidak pantas sebagaimana yang disangkakan orang terhdap saya saat ini, ”sebut Sabani memulai pembicaraan saat bertemu dengan Haluan Riau di kantor Bupati-Selatpanjang, Selasa (24/9). Diakuinya, saat rumahnya didatangi suami Emy (ibu yang bersama Sabani waktu itu-red), bersama para petugas Kepolisian di rumah kost yang ia sewa. "Kami tidak melakukan hal-hal yang negatif. Sebab, sejak lama saya telah mengenal Emy. Kedatangannya ke rumah saya juga bukan pertama kali saja. Kedatangannya seperti biasa, hanya untuk menyuci pakaian saya. Selesai nyuci ia pun pergi ke rumahnya. Dan pada saat pagi itu, sayapun baru saja beberapa menit sampai di rumah itu, untuk menjemput dokumen KK yang sebelumnya akan saya bawa ke kantor Disduk Capil. Sebab,pukul 08.00 WIB, saya sudah ke Disduk capil untuk mengurus KK itu. Namun petugas mengatakan bisa saya jemput lagi satu jam kemudian. Lantas saya pulang, itupun sebelumnya saya ngopi bersama teman. Bahkan kopi saya itu baru separuh saya minum lantas saya ditelepon dari Capil untuk datang membawa dukumen KK yang sebelumnya disimpan di rumah. "Saat aku mau ambil dukumen KK itulah, lantas tiba-tiba ada ketukan pintu di depan yang ternyata suami Emy dengan para Polisi,"ujarnya. Menurutnya, ketika pintu diketuk ia menganggap itu orang iseng, karena sebelummnya, dua kali ia pernah didatangi tamu yang tak dikenaltiba-tiba mengajukan pijaman uang. Sehingga etika suami Emy bersama Polisi berada di depan pintu itu tidak langsung saya buka. Karena pengalaman sebelumnya tadi. Dituturkannya berselang kira-kira dia menit lebih, baru kemudian pintu itu saya buka. Ia terkejut menyaksikan banyaknya orang yang datang dengan mimik menuduh kami seolah-olah kami diposisikan telah berbuat sesuatu yang dilarang hukum. Dengan masih berpakaian dinas lengkap ia mengaku tidak melakukan sesuatu tindakan negatif sebagaimana disangkakan masyarakat. Namun saat itu ia harus ke kantor polisi untuk ditanyai apakah mereka melakukan sesuatu yang terlarang. “Di kantor Polisi saya tegaskan, bahwa kami tidak berbuat apa-apa di rumah itu. Sebab selain Emy bukan siapa-siapa lagi di keluarga besar kami, Emy juga masih punya hubungan keluarga dengan mendiang istri saya,"paparnya. Diterangkannya, kehadiran Emy untuk menyuci pakaian sebagaimana kesepakatan kami jauh sebelumnya, yakni membayar hutang, karena Emu dan suaminya pinjam uang sebilkai Rp 3 juta kapadanya, yang dicicil dengan mencuci pakaian Sabani. Keluarga Emy sebelumnya juga sudah pernah menempati pekarangan atau lahan milik kami sendiri, bahkan hasil kopi dan kebun lainnya dimanfaatkan Emy dan keluarganya, tidak kita persoalkan selama ini. “Jadi ini saya ungkapkan sebagai bukti saya dan Emy tidak melakukan apa-apa, sebagaimana anggapan dan penilaian masyarakat sejak peristiwa itu muncul minggu lalu. Saya berharap tidak ada lagi polemik terkait masalah itu. Sebab, saya masih memiliki kesadaran yang tinggi serta senantiasa menjaga martabat dan harga diri sebagai pemegang amanah dari masyarakat itu,”tuturnya.(jos)

TELEPON PENTING Kantor Pemerintahan Kantor Bupati

0763-434715

RSUD

0763-32006

Ambulance

0763-700377

q REDAKTUR: IMELDA VINOLIA

HALUAN RIAU/JOS

Pasar Percontohan

TAMPAK lokasi pasar percontohan daerah Pelabuhan Tanjung Harapan, Selasa, (24/9), sedang digesa sehingga Oktober ini mulai difungsikan.

MASYARAKAT BERHARAP

PLN Terapkan Giliran Padam Profesional SELATPANJANG (HR)Masyarakat berharap PLN terapkan pemadaman listrik secara profesional. Sebab, dua unit mesin sewa PLN Rayon Selatpanjang, saat ini tengah mengalami kerusakan. Akibatnya pasokan listrik tersebut mengalami defisit daya antara 800 KW hingga sampai 1,2 MW. Hala ini dikatakan, warga Desa Banglas Kelurahan Selatpanjang Timur, Hanafi,kepada Haluan Riau Selasa (24/9). Dikatakan Hanafai, pemadaman listrik di Kota Selatpanjang-pun, tidak bisa dihindari lagi. Namun masyarakat berharap agar PLN dalam menerapkan jam pa-

dam bergilir tersebut diatur dengan durasi yang sama. Tidak seperti yang terjadi didaerah Banglas dan Rintis Senin malam lalu, mengalami pemadaman listrik hingga 4 jam lebih. “Ini harus diperbaiki, sehingga kendala yang mengakibatkan padamnya lampu listrik itu, tidak hanya dirasakan oleh sebagian masyarakat saja, namun bisa digilir dengan durasi yang sama. Kalau berdasarkan ketentuan jumlah wilayah untuk mengatur durasinya, maka hal itu harus dilakukan secara profesional ,”ungkap Hanafi. Hanafi mengakui, jika PLN mengalami gangguan

dan butuh waktu untuk menormalkan mesin kembali. Diharapkan PLN dalam pengaturan jam padam itu hendaknya diberlakukan professional dan merata. "Tidak melihat bahwa di lokasi tersebut ada pejabat atau spesialisasi. Melainkan harus dilihat sebagai konsumen PLN yang tidak perlu dibeda-bedakan. Sehingga pengalaman yang terjadi Senin malam atau lalu itu tidak sampai terulang kembali,”ucap Hanafi kecewa. Manager PLN Rayon Selatpanjang, Doddy Prariadi mengatakan, kondisi PLN Selatpanjang mulai mengalami gangguan saat menjelang

ditayangkannya pertandingan final bola kaki U 19, yang berlangsung Minggu malam lalu. Saat itu beban puncak di Selatpanjang mencapai 1,2 MW, dari yang biasanya hanya berkisar 8,8 MW saja. Saat menjelang pertandingan bola kaki itu, seluruh mesin pembangkit yang ada dikerahkan untuk memberikan layanan listrik maksimal. Pada malam itu tidak terjadi kerusakan, namun pada paginya satu unit mesin sewa PLN itu akhirnya mengalami kerusakan. Masih dala proses perbaikan, sebab juga masih dalam posisi menunggu sparepart dari luar kota ternyata kembali

satu unit mesin berikutnya juga mengalami kerusakan. "Hingga sampai hari ini ada dua unit mesin pembangkit mengalami kerusakan. Walaupun mesin itu diupayakan untuk segera dioperasikan kembali, namun tetap butuh waktu upaya penormalan mesin tersebut,”aku Doddy. Dengan demikian sambungnya, pemadaman bergilir tidak bisa dihindari, seraya mengatakan, pihaknya akan terus berupaya memperbaiki kerusakan itu sehingga pemadaman listrik nantinya bisa dihentikan atau paling tidak diminimalisir, “imbuhnya.(jos)

DEWAN MINTA

Musim Kemarau Kesempatan Bangun Konstruksi Kokoh SELATPANJANG (HR)Musim kemarau yang terjadi di ibukota Kabupaten Kepulauan Meranti, hendaknya bisa dimanfaatkan kontraktor membangun konstruksi bangunan yang kuat dan kokoh. Demikian disampaikan Wakil Ketua Komisi II DPRD Kepulauan Meranti, Falzan Surahman kepada Haluan Riau, di ruang Komisi II Selasa (24/9). Dikatakannya, energi matahari yang diserap material bangunan dalam berbagai bentuk pembangunan sarana fisik yang sudah dan sedang dilaksanakan diharapkan bisa menjamin ketahahan dan kualitas. Sehingga setiap konstruksi bangunan yang dilaksanakan di Meranti, tidak gampang rusak apalagi hancur sebelum waktunya. Situasi musim panas sangat mendukung kegiatan pelaksanaan pembangunan, sehingga moment ini kiranya dapat dimanfaatkan baik mengejar volume maupun mengejar kualitas yang telah diperhitungkan sebelumnya.

Disebutkannya, dalam musim kemarau saat ini hendaknya bisa dimanfaatkan para pelaku konstruksi bangunan di Meranti. Sebab, bulan depan mulai akan memasuki masa pancaroba. Memasuki masa penghujan itu bisa dimanfaatkan untuk pelaksanaan di luar konstruksi seperti pembangunan kuda-kuda dan atap bangunan. "Hal itu juga untuk menutupi material bangunan yang sebelumnya memiliki atap pelindung bisa terhindar dari turunnya hujan,"katanya. Menurutnya, tercapainya kualitas bangunan juga kadang ditentukan oleh faktor cuaca. Dimana cuaca panas akan memberikan efek kuat bagi konstruksi yang menggunakan material semen, pasir, batu dan besi itu. Sehingga banyak kalangan mengusahakan untuk membangun pondasi dan coran lain misalnya sengaja dilakukan tepat dengan musim panas atau kemarau saat itu. Teknisi hanya tinggal menyesuaikan jadual pekerjaan itu yang bisa disesuaikan dengan

kondisi kemarau itu. “Kita berharap kesempatan ini dimanfaatkan sebaikbaiknya oleh para kontraktor di Meranti saat ini, se-

Pelatihan

hingga mutu dan kualitas bangunan di Meranti nantinya bisa diandalkan, Namun demikian ketentuan campuran perpaduan material itu

juga tetap menjadi sesuatu yang tidak bisa dikurangi. Sehingga mutu dan kualitas bangunan itu bisa diandalkan,”ingatnya.(jos)

HALUAN RIAU/JOS

Pembukaan Pelatihan Profesionalisme Imam dan Khatib,yang digelar Pemkab di Selatpanjang,Selasa (24/9). q LAYOUT: TAUFIK


26

ROKAN HILIR

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

ADVERTORIAL

LINTAS

Warga Diimbau Waspada UJUNG TANJUNG (HR)-Warga Kabupaten Rokan Hilir diimbau lebih meningkatkan kewaspadaannya saat melakukan aktivitas di dalam maupun luar rumah, menyusul meningkatnya aksi kejahatan di wilayah hukum Polres Rokan Hilir sejak beberapa pekan terakhir. "Mereka itu (penjahat, red) sudah ahli dan tergolong berani. Tujuan kedatangan mereka bisa saja bukan hanya melakukan tindak kejahatan, tetapi memanfaatkan situasi aman dan damai untuk hal lain," ujar Kapolres Rohil AKBP Tonny Hermawan R SIK, Selasa (24/9). Kapolres mengatakan, pihaknya akan meningkatkan pengamanan dalam rangka mengantisipasi tindak kejahatan. Di antaranya, meningkatkan Operasi Pekat dan Operasi Simpatik, guna memberikan kenyamanan dan keamanan di tengah masyarakat. "Peran masyarakat sebagai mitra kepolisian dalam menjaga keamanan sangat dibutuhkan. Karena itu, masyarakat diharapkan lebih waspada dan proaktif apabila menemui hal-hal yang mencurigakan. Artinya, apabila menemui hal-hal yang mencurigakan, masyarakat harus berinisiatif untuk segera melaporkannya ke pihak berwajib," imbaunya. Kapolres juga mengimbau masyarakat untuk bekerjasama dengan pihak kepolisian, guna menciptakan situasi kondusif. Salah satunya, dengan meminta keamanan petugas kepolisian saat mengangkut atau menyetor uang dalam jumlah besar ke bank. "Sebaiknya minta pengawalan petugas kepolisian saat membawa atau menyetor uang ke bank. Jasa petugas yang mengawa tidak dipungut biaya, ini demi keamanan warga," tegas Kapolres.(put)

Dua Ribu Pencaker Urus Kartu AK-1 BAGAN SIAPIAPI (HR)-Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Rohil hingga saat ini telah megeluarkan lebih dari 2.000 lembar kartu kuning (AK-1). Pengurusan kartu kuning mengalami peningkatan cukup tajam, menyusul dibukanya penerimaan CPNS oleh instansi Pusat maupun daerah. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Rokan Hilir melalui Sekretarsnya Acil Rustianto, Senin (23/9) menyebutkan, dalam pelayanan, Disnakertrans memberlakukan jam ekstra bagi pencaker yang ingin mengikuti penerimaan CPNS di daerah. "Jika selama ini pelayanan pengajuan pembuatan kartu kuning hanya berlaku pada jam kerja antara pukul 07.30-14.30 WIB, maka mulai beberapa hari terakhir, kami harus menambah jam ektra pelayanan kepada yang mengurus kartu kuning hingga pukul 17.00 WIB," tuturnya. Kebijakan penambahan jam kerja di Disnakertrans, lanjutnya, karena pertimbangan membantu warga terutama pelamar kerja yang hendak mengajukan pembuatan kartu kuning bersamaan dengan musim penerimaan CPNS saat ini. "Kita mencoba untuk memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat yang hendak mengajukan pembuatan kartu kuning di Disnaker. Terutama bagi warga yang berdomisili dari kecamatan-kecamatan jauh dari Bagansiapiapi seperti Bagansinembah, Pujud, Simpang Kanan, Rantau Kopar dan Kubu. Kita harap dengan menambah jam kerja staf kita, dapat memudahkan kepengurusan yang mereka ajukan ke Disnaker," terangnya. Hasil pendataan yang dilakukan, berkas permohonan kartu kuning mencapai dua ribuan lembar lebih. Dari jumlah itu berkas permohonan dari kualifikasi SMA berkisar 15 persen, S1 sekitar 30 peren diikuti kualifikasi S2 hanya beberapa orang dan yang terbanyak mencapai sekitar 50 persen dari kualifikasi D3 perawat atau tenaga kesehatan lainnya.(way)

HALUAN RIAU/ JHONI SAPUTRA

Darurat Warga terpaksa membuat jembatan darurat saat Jalan Poros di Kepenghuluan Putata Dusun II terputus, beberapa waktu lalu.

BLSM TAHAP II

Sinembah Verifikasi Data Penerima BAGAN BATU (HR)-Kecamatan Bagan Sinembah melakukan verifikasi data penerima Bantuan Langsung Sementara Masyarakat tahap dua. Hal itu dilakukan, mengingat penerima BSLM tahap pertama yang perlu diperbaiki agar lebih tepat sarasan. Camat Bagan Sinembah Hadiyono, Selasa (24/9) menyebutkan, pendataan ulang dilakukan guna membenahi data sebelumnya yang tidak dilakukan dari tingkat desa. "Kita berharap melalui pendataan ulang ini, penerima BLSM benar-benar tepat sasaran. Kkita akan melibatkan pihak desa dan masyarakat. Sesuai dengan perekonomian di Kecamatan Bagan Sinembah, dalam waktu dekat bisa saja perekonomian masyarakat berubah. Untuk itu, karena data tersebut merupakan data lama, maka kita akan verifikasi dengan data baru," terangnya. Untuk itu juga, lanjut Camat, pihaknya akan berkoordinasi dengan kelurahan hingga masyarakat. "Setelah kita lakukan pendataan ulang nanti, maka data tersebut akan kita serahkan kepada pihak kabupaten. Kita berharap, ada singkronisasi kepada pihak Pos, kepenghuluan serta kecamatan karena pihak inilah yang lebih tahu dengan masyarakatnya," pungkasnya.(put)

TELEPON PENTING Langganan

0853 15953208 0852 78808222

Sekretariat DPRD

0767 - 24567

Ambulance

0767 - 21040

Pemadam Kebakaran

0767 – 21130

Polsek Bangko

0767 - 21110

Kantor Kec. Bangko

0767- 21010

Dinas Kesehatan

0767- 24381

q REDAKTUR: ERMA SRI MELYATI

ADV/HMS

Kebakaran Bupati H Annas Maamun meninjau rumah warga yang habis terbakar di Bagansiapiapi, beberapa waktu lalu.

PARIPURNA LPP APBD 2012 DAN KUA PPAS APBD-P 2013

Pemkab Komit Entaskan Kemiskinan

BAGAN SIAPIAPI (HR)-Wakil Bupati Rokan Hilir H Suyatno mengatakan, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir terus mengupayakan bertahap pengentasan kemiskinan, peningkatan sumber daya manusia maupun peningkatan infrastruktur, hingga terjadi pemerataan kesejahteraan masyarakat. "Pada era globalisasi ini terdapat iklim yang kian kompetitif, di sisin lain Pemkab terus menguyapakan pengentasan kemiskinan dan peningkatan SDM serta infrastruktur. Untuk itu, peran aktif dari berbagai pihak sangat ," ungkap Wabup dalam sidang paripurna penyampaian Rancangan Peraturan Daerah Laporan Pengantar Pertanggungjwaban (LPP) APBD 2012 sekaligus penyampaian Rancangan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran (KUPA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Perubahan

2013, Selasa (24/9). Sidang dibuka Ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan didampingi Wakil Ketua Jamiluddin dan M Ridwan serta pejabat dari unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda). Wabup mengatakan, penyampiakan Ranperda sekaligus KUPA PPAS sebagai upaya tercapainya sistem pemerintahan yang akuntabel dan transparan, sehingga pemerintah wajib menyampaikan tentang realisasi anggaran yang harus disusun sesuai dengan standar akuntansi pemerintah sebe-

lum diperiksa Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah direview oleh pihak terkait seperti Inspektorat Rohil. "Tujuannya, tentu bagaimana ada evaluasi kinerja pemerintah daerah, sehingga dapat diberikan saran dan kritik konstruktif demi perbaikan ke depan," katanya. Masih katanya, penyampaian LPP sebagai impelementasi kewajiban konstitusional tentang keuangan negara, sebagaimana mengacu pada UU 32 tentang Pemerintah Daerah, sehingga ada gambaran bersama dalam mengabdikan diri dalam pembangunan daerah. "Terimakasih pada pimpinan DPRD, masih kita bersama selenggarakan fungsi pemerintahan agar dapat berjalan serasi dan harmonis, bermanfaat untuk masyarakat keseluruhan di wilayah Rohil yang kita cintai," ujarnya. Wabup mengingatkan, sebelum keuangan diaudit, telah di-

review badan Inspektorat. Sehingga, menyangkut keuangan negara memperoleh opini Wajar Dengan Pengecualian (WPD) dari BPK propinsi Riau. Tiga agenda penting itu juga dihadiri sebahagian besar anggota dewan, namun tidak seorangpun memberikan tanggapan, kritik dan saran, meski demikian pelaksanaan paripurna berjalan baik dan lancar. "Opini WDP hasil dari komitmen kita untuk terus mendapatkan opini yang semakin baik dari tahun ke tahun, terutama menyangkut pengelolaan keuangan daerah, bagaimana agar terus ditingkatkan sistem yang ada. Untuk itu, saya tegaskan kepada segenap pimpinan satker untuk memacu pelaksanaan APBD agar pada akhir tahun ini seluruh kerja dapat diselesaikan dengan baik, tepat waktu dan akuntabel," pungkasnya.(adv/humas)

KTP Riau Syarat Penerimaan CPNS BAGAN SIAPIAPI (HR)Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Rokan Hilir menetapkan salah satu syaratyang harus dipenuhi pelamar untuk mengikuti penerimaan CPNS 2013 di Kabupaten Rohil menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) asal daerah Provinsi Riau. Hal itu dilakukan, guna meminimalisir lonjakan penerimaan CPNS di daerah. "Kita tetap akan memperjuangkan dalam perekrutan CPNS tahun ini mengunakan syarat utama KTP daerah, yaitu Provinsi Riau. Hal ini sudah disepakati seluruh kabupaten/kota yang membuka penerimaan CPNS bersama

BKD Riau," ujar kepala BKD Rohil Roy Azlan, Selasa (24/9). Menurutnya, penggunaan KTP daerah Provinsi Riau dinilai sudah pantas saat ini. Selain mempermudah putra daerah dalam pengurus CPNS, juga untuk menghindarkan pelonjakan penerimaan CPNS dari luar daerah, karena kalau mengunakan KTP luar atau KTP elektronik maka otomatis daerah luar akan banyak masuk di daerah, begitu juga sebaliknya untuk daerah lainnya. "Kalau sudah mengunakan KTP nasional, maka otomatis daerah lain akan banyak melamar, kalau su-

dah banyak melamar tempat yang di sediakan untuk melakukan tes tidak akan ada. untuk tes CPNS tahun lalu saja sudah susah menancari tepat, apa lagi di Rohil ini tempat melakukan tes CPNS sangat tebatas," ungkap Roy. Dikatakan, keputusan pengumuman jadwal penerimaan CPNS di daerah, khususnya d Rohil baru akan final dilakukan setelah rapat bersama dengan Kemenpan-RB. "Karena untuk mengambil keputusan itu, saat ini masih berlanjut dibahas bersama dan belum mendapatkan sebuah kesepakatan. Terutama terhadap

teknis persyaratan CPNS seperti KTP, mengunakan KTP nasional atau daerah. Kita bersama dengan kabupaten lainnya dan BKD Riau memperjuangkan dapat menggunakan KTP daerah saja," terangnya. Rapat yang diadakan beberapa waktu lalu, lanjutnya, akan disampaikan dalam rapat bersama Kemenpan-RB. "Kita belum dapat kapan jadwal pengumuman CPNS ini, karena kita targetkan pada hari Kamis besok sudah dapat mengetahui jadwal CPNS di daerah dan akan secepatnya diumumkan syarat-syarat teknisnya kepada masyarakat.

Makanya mudah-mudahan dalam pertemuan ini tidak ada kendala lagi, terutama terhadap syarat KTP," jelasnya. Untuk jumlah formasi, lanjutnya, Kemenpan RB telah menyetujui formasi Rohil sebanyak 217 formasi yang terdiri dari 40 persen tenaga guru, 30 persen tenaga kesehatan dan 30 persen tenaga tekhnis lainnya. "Jadi tidak ada persoalan lagi. Alhamdulliah, Rohil terbilang Kabupaten yang jumlah perekrutan CPNS paling terbesar sesudah Kabupaten Meranti. Ini semua sudah melalui proses," pungkasnya.(way)

Biadab, Nelayan Tua Cabuli Gadis Idiot JAM (62) warga Panipahan, Kecamatan Pasir JHONI SAPUTRA Limau Kapas, Kabupaten Rokan Hilir yang LAPORAN UJUNG TANJUNG sehari-harinya berprofesi sebagai nelayan ibadah di Panipahan. Warga tradisional kini terpaksa meringkuk di balik jeruji pun bergegas menuju sumber suara, hingga korban ke besi. Nelayan tua itu harus luar dari dalam kamar manSpontan, warga mencecar mempertanggungjawabkan perbuatannya di. korban dengan berbagai permencabuli Santi (22, nama samaran red) hingga tanyaan. Saat itu pula, pelaku sang kakek tua ke luar nyaris memperkosa korban. dari kamar mandi langsung Informasi dirangkum, Senin (23/9), menyebutkan, peristiwa memilukan korban itu terjadi, Sabtu (21/9). Warga tiba-tiba mendengar

jeritan minta tolong seorang perempuan. Setelah ditelusuri, suara teriakan minta tolong itu datang dari kamar mandi salah satu rumah

melarikan diri. Melihat pelaku kabur, warga langsung memburu hingga menangkap dan menjadikannya bulan-bulanan masa, hingga kemudian me-

nyerahkan pelaku ke Mapolsek Panipahan. Kepada petugas kepolisian pelaku mengaku, tak dapat menahan nafsu birahinya karena tegiur melihat kemolekan tubuh korban. Kendati mengetahui korban seorang gadis berketerbelakangan mental, pelaku nekat hendak memperkosa korban melepaskan hawa nafsunya. Teriakan korban minta tolong serta perlawasan korban hingga bisa lepas dari rangkulan pelaku, berhasil menggagalkan aksi bejat pelaku yang hendak memperkosanya.

"Saya tidak sempat melakukannya pak, karena dia menjerit," tutur pelaku. Kapolres Rokan Hilir AKBP Tonny Hermawan R, SIK dikonfirmasi melalui Kapolsek Panipahan AKP Hariana membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurut Kapolsek, pelaku sudah ditahan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. "Tersangka sudah kita tahan di Mapolsek Panipahan untuk menja lani pemeriksaan. Selanjutnya kita masih melakukan penyidikan atas kasus tersebut," terang Kapolsek.*** q LAYOUT: TAUFIK


PENDIDIKAN PENYEBAB PRESTASI SISWA MEROSOT

LINTAS

Mahasiswa Akuntasi PCR Fieldtrip ke CPI Duri-Dumai PEKANBARU (HR)-Mahasiswa akuntasi Politeknik Caltex Riau melakukan fieldtrip 2013. Kali ini, PT Chevron Pasific Indonesia Duri dan Dumai menjadi tujuan dari fieldtrip, Kamis (19/9) lalu. Tujuan diadakannya fieldtrip tersebut, untuk melihat secara langsung proses akuntansi perminyakan, melihat bagaimana minyak bumi di eksplorasi, dihitung penjualannya, diatur inventorynya, penjualan kepada pihak asing dan konsumen minyak mentah dalam negeri. Seperti dikutip di laman www.pcr.ac.id, Selasa (24/9), berlokasi di Widuri Club, Duri mahasiswa akuntansi mendapatkan penjelasan mengenai cara eksplorasi. Di Bekasap Field mereka juga melihat langsung eksplorasi minyak. Dalam kesempatan ini, mereka juga melihat pompa angguk yang sedang di servis. Di Dumai Country Club, mereka diperkenalkan tentang bagaimana proses penjualan minyak berlangsung, bagaimana cara shipping serta cara mengelola inventory di tanker. Di tempat lain, tepatnya di Pelabuhan PT CPI Dumai, mahasiswa diajak untuk melihat langsung bagaimana transaksi minyak berlangsung dari kapal pembeli minyak dan cara mengalirkan minyak mentah. Didampingi Heri Ribut Yuliantoro selaku Kaprodi akuntansi dan Taufan Adi Kurniawan dan Cahyo Nursilo, Tengku Dedu dan Maraden Panggabean dari Chevron Duri dan Dumai.(int/ara)

75 Persen Peserta UN Nyontek JAKARTA (HR)-Dalam Konvensi Rakyat, para tokoh pendidikan yang bergabung di Koalisi Reformasi Pendidikan (KRP) membedah habis-habisan kekurangan dan dampak buruk ujian nasional. Salah satunya, kecurangan yang dilakukan peserta UN. Dari banyak perspektif evaluasi 10 tahun, kajian terbaru dari sisi psikologi diungkapkan Ifa Misbach dari Pusat Psikologi Terapan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung. Ifa menyebutkan, UN telah menyebabkan dampak buruk bagi kepribadian, mental, dan karakter siswa.

"Hampir semua koresponden pernah menyontek dan tidak jujur dalam melaksanakan UN. Kebiasaan buruk ini akan memengaruhi sikap dan perilaku siswa sepanjang hidupnya," ujar Ifa, di Gedung Joeang, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (24/9). Ifa melanjutkan, dari hasil survei pengalaman UN perio-

DURI (HR)-Penuntasan pembangunan gedung baru SMAN 8 Mandau yang terbengkalai sejak penghujung tahun anggaran 2012 silam, hendaknya tidak ditunda-tunda lagi. Harapan tersebut disampaikan Ketua Komite SMAN 8 Mandau Refri, Senin (24/9). Menurut Refri, pengerjaan proyek di lapangan harus dikebut. Dinas terkait pun harus proaktif turun ke lapangan guna mendesak rekanan bekerja cepat tanpa mengabaikan mutu proyek sesuai bestek. "Tahun ini juga harus tuntas. Jangan sampai membangun satu sekolah baru memerlukan waktu tiga tahun anggaran," ujarnya. Diakui Refri, pada saat ini, rekanan sudah memulai aktivitasnya di lapangan. Tiang-tiang gedung SMAN 8 Mandau yang dibuat penghujung tahun anggaran 2012 silam harus secepatnya terwujud menjadi gedung sekolah yang cantik di lokasi bekas Pasar Inpres Jalan Sejahtera Kelurahan Air Jamban, Duri. "Jangan sampai pembangunan Pasar Pujasera di bekas terminal Angkot tak jauh dari komplek bangunan SMAN 8 lebih dulu pula siap dibanding SMAN 8. Mana lebih penting, bangunan sekolah untuk ratusan anak-anak SMA yang hingga kini menumpang belajar di gedung SD atau pembangunan pasar untuk menampung pedagang kaki lima? Kalaupun sama penting, gedung sekolah yang terbengkalai ini harus lebih diprioritaskan untuk diselesaikan lebih cepat," tegas Refri.(sus)

Kakan Kemenag Buka DDTK di MAN 1 PEKANBARU (hr)-Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau H Tarmizi Tohor membuka Diklat di Tempat Kerja di aula MAN 1 Pekanbaru, Senin (22/9). Diklat yang mengusung tema "Peningkatan Etos Kerja Pegawai di Lingkungan Kementerian Agama Provinsi Riau" menghadirkan H Rasyidin Rasyid dan H Eldison sebagai pemateri. Seperti dikutip di laman www.man1pekanbaru.sch.id, Selasa (14/9), di sela-sela membuka kegiatan yang akan berlangsung selama empat hari tersebut, Kakan Kemenag berpesan kepada peserta diklat, untuk selalu meningkatkan kinerja dan tidak berkutat hanya pada masalah kedisiplinan dan kinerja pegawai. "Tetapi yang harus lebih difokuskan pada hasil kerja yang berkualitas. Untuk itulah perlu diadakannya pelatihan ini, diharapkan etos kerja dari seluruh pegawai di lingkungan Kementerian Agama Provinsi Riau semakin meningkat," ungkapnya. Ketua Pelaksana Pelatihan DDTK Suarlim mengungkapkan, dengan kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan etos kerja pegawai di lingkungan Kemenag Riau, sehingga dapat menghasilkan kerja yang berkualitas.(int/ara)

PEKANBARU (HR)-Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lancang Kuning bekerjasama dengan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional melaksanakan Pelatihan Penulisan Proposal Pengabdian Masyarakat. Acara ini diiikuti 42 dosen Universitas Lancang Kuning dan 10 dosen perguruan swasta se-Kota Pekanbaru. Seperti perguruan tinggi Stikes Hangtuah, STMIK Riau dan beberapa PTS lainnya dilaksakan di aula Perpustakaan Unilak pada 24-25 September 2013. Dikatakan Ketua LPPM Unilak, Ervayenri menyebutkan, tujuan dilaksanakannya pelatihan penulisan proposal pengabdian masyarakt. Di antaranya, agar dosen-dosen terampil untuk membuat dan menembus proposal usulan

kegiatan pengabdian masyarakat ke Diktil. Disampin itu melalui pelatihan ini diharapkan dosen lebih memahami, mampu menggali dan mengembangkan potensi daerah Riau menjadi kegiatan Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat (P2M). Selanjutnya, Rektor Unilak Profesor Syafrani dengan kapasitasnya sebagai Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Wilayah B berharap, bantuan dari Dikti untuk PTS di Pekanbaru ini untuk pengembangan SDM dengan memberikan pemahaman yang baik kepada peserta pelatihan. "Sehingga nanti para peserta mampu membuat proposal yang baik dan semua usulan prosal diterima Dikti," sebutnya.(mel)

DURI (HR)-Wakil Ketua Komisi IV DPRD Bengkalis, Rismayeni menegaskan, kebiasaan guru olahraga di sejumlah sekolah di Duri yang mewajibkan siswanya untuk mengikuti praktik renang beberapa kali dalam sebulan harus ditinjau ulang. "Saya yakin, materi pelajaran renang itu diajarkan paling banyak dua kali pertemuan untuk satu semester. Karena itu, praktek renang ke kolam renang tertentu di luar jam

Kualifikasi : l Pria/wanita Max 27tahun. l D3 atau S1 komputer l Bekerjakerasdanjujur l Berpenampilanmenarik l Berpengalaman min 1 tahun Lamaran diantar langsung ke:

pelajaran tidak harus sesering mungkin," ungkapnya, Selasa (24/9). Guna menghindari pandangan negatif terhadap guru dan institusi pendidikan secara umum, Rismayeni meminta agar pengajaran materi dan praktek olahraga di sekolah harus mengacu pada kurikulum dan RPP (Rancangan Persiapan Mengajar). Diakui mantan tenaga pendidik di SMA

Program bahasa Inggris terbaik di Riau berfokus pada Speaking Skill, Gramatika dan Persiapan kerja yang telah terbukti membantu siswa menguasai bahasa Inggris hingga lancar dan sukses, siswa mendapat sertifikat.

PT. AMI RAYA Jln. Sembilang Indah No. 3/Paus. Pekanbaru.

No. Telp. 0823 9009 9944

DICARI

Antar/kirimkan aplikasi lamaran ke : Jl. Ronggowarsito No. 56 Pekanbaru Jl. Kapling 1 No. 9M Pekanbaru

CP : 0853-2376-8000 q REDAKTUR: MOHD MORALIS

HALUAN RIAU/MEL

KETUA Aptisi Pekanbaru Syafrani memberikan kata sambutan Pembukaan Pelatihan Proposal

Jangan Paksakan Anak Praktik Renang

Dicari ADM

Persyaratan 1. Alumni PTN ternama, Min IPK 3,0 (A) 2. Min tamatan SMA (B), SMP (C) 3. Menyukai tantangan, semangat, disiplin (A, B, C) 4. Berpenampilan menarik dan min tinggi 160 cm (B)

sanaan, ada standar yang benar-benar wajib dipatuhi. "UN disebut sebagai ujian kelulusan dan prestasi belajar siswa. Tetapi keberadaan ujian kelulusan belum terbukti meningkatkan prestasi belajar, padahal terdapat keterkaitan yang erat antara status sosial ekonomi," ucap Erlin. Seperti diketahui, akhir September ini pemerintah akan melakukan Konvensi UN. Pada kegiatan ini, stakeholder pendidikan seluruh Indonesia diajak urun pikiran menyusun formulasi UN paling pas. Sebagai awal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pun menggelar prakonvensi UN di tiga kota.(ozc/ara)

GURU DIMINTA MENGAJAR SESUAI KURIKULUM

DIBUTUHKAN SEGERA

Bimbingan terdepan, terpercaya dan paling diminati mengajak professional muda untuk bergabung dengan posisi : A. Pengajar MTK, Fisikim, Bio B. Customer Service C. Office Boy

dibandingkan dengan berbagai negara, tidak banyak yang melaksanakan UN. Pasalnya, sistem UN membuat kualitas belajar siswa merosot dan menciptakan ketakutan luar biasa. "Di Amerika tidak ada UN. UN hanya dilaksanakan di sejumlah negara bagian yang disesuaikan dengan kondisi setempat," ujar Elin. Lebih lanjut Elin menjelaskan, karakteristik UN memiliki konsekuensi besar terhadap masa depan siswa. Kalaupun tetap harus dilaksanakan, UN harus memenuhi kualitas teknis, seperti soalsoal yang dibuat harus andal, sahih, setara, dan tidak bias. Sementara dalam taraf pelak-

52 Dosen Ikuti Pelatihan Penulisan Proposal

"Jangan Kalah Cepat dari Pujasera"

DIBUTUHKAN SEGERA BIMBINGAN BELAJAR PADJADJARAN

de 2004 hingga 2013, terdapat deteksi kecurangan dan deteksi tekanan psikologis. "Tujuh puluh lima persen koresponden mengatakan 'Ya' pada kecurangan UN dan 25 persen 'Tidak',", ucapnya. Kecurangan tersebut, lanjut Ifa, seperti menyontek massal antarsiswa, serta peran tim sukses yang terkait oleh guru, sekolah, dan pengawas. Di samping itu juga, dalam forum tersebut terungkap, UN juga menyebabkan makin rendahnya mutu pendidikan anak bangsa baik di tingkat nasional maupun internasional. Dosen Uhamka Elin Driana Ph.D mengatakan, jika

KERJA SAMA DENGAN DIRJEN DIKTI

PEMBANGUNAN SMAN 8 MANDAU

Lembaga Bimbingan Belajar Al-Hazendia Dibutuhkan segera tenaga pengajar bidang : - MTK (SMP/SMA) : 2 org - Biologi (SMP/SMA) : 2 org - Fisika (SMA) : 2 org - Kimia (SMA) : 1 org - B. Inggris (SD/SMA) : 2 org - IPS (SD) : 1 org - IPA (SD) : 1 org - Geografi (SMA) : 1 org - Ekonomi (SMP/SMA) : 1 org - Front Office : 1 org Persyaratan : l Muslim l Lulusan (S-1/D3) atau sedang Tugas Akhir l IPK > 3,0 l Memiliki prestasi akademik/non akademik l Memiliki jiwa pendidikan, visioner dan jiwa social. l Memiliki kendaraan bermotor l Mampu bekerja dalam team l Lulus seleksi (Adm + Micro Teaching + Interview) Berkas yang disiapkan : l Surat lamaran l Curriculum Vitae (biodata diri) l Ijazah/Transkip nilai terakhir l Pas foto warna (3x4, 2 lembar) l Riwayat pekerjaan + organisasi Pendaftaran : Datang langsung ke kantor LBB ALHAZENDIA di Jl. Tiung Ujung No. 37 Labuh Baru Timur. Hp. 0853 5582 6017/0857 6322 7195

27

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

English for Young Learners (Siswa SD) English for Young Adults (Siswa SMP & SMA)

l l l l

Cendana Duri ini bahwa bila guru mengajar sesuai dengan kurikulum dan RPP yang telah disiapkan sebelumnya, tidak akan menimbulkan masalah apa-apa. Namun bila melenceng bakal mencuatkan sejumlah persoalan baru. Apalagi kalau ada orang tua siswa yang keberatan. Salah seorang wali murid di Duri yang tak bersedia disebut namanya belum lama ini mengeluhkan keharusan

anaknya untuk pergi praktek renang sekali dalam lima belas hari. "Tampaknya praktek renang sudah menjadi olahraga yang diwajibkan di sekolah anak saya. Kalau absen kena denda. Sementara kalau anak tak ikut pelajaran agama atau PKn tidak kena denda," katanya. Ortu yang buruh Migas ini pun menengarai upaya mewajibkan siswa pergi berenang itu ada udang di balik batu. Pasalnya, kolam

renang adalah usaha bisnis. Untuk masuk harus bayar tiket. Makin banyak pengunjung makin untung. "Bisa jadi gurunya dapat fee tertentu dari pemilik kolam renang. Semakin sering mengharuskan anak praktek renang, semakin besar penghasilan tambahan yang didapat. Guru harus malu dengan kami buruh ini. Gaji guru sudah besar, tapi tak cukup juga karena selera pun bertambah besar pula," rutuknya.(sus)

LOWONGAN KERJA

LOWONGAN KERJA

LOWONGAN KERJA

Dicari : PRT Gaji Rp.1,2 jt s/d 1,5 jt Baby Sitter-P.Jompo Gaji Rp.1,9 jt s/d 2,5 jt Supir, Security, Toko, Hotel, Kantor, Perusahaan, Restoran, dll. Kerja pulang pergi (Standar gaji UMK/Upah Minimum Kota) Anda Butuh Seragam Batik Untuk ??? PAUD-TK-SD-SMP-SMA-Akademi-Universitas-Sekola Tinggi-M.Taklim-UmrohHaji-Kantor-Perusahaan-Bank, dll. Hubungi : I.A.BUDI MULIA Jl. Bambu Kuning II Gg.Budi Mulia No.30 Pekanbaru HP.085376040190/085278028921

STAR Bimbel membutuhkan guru untuk mengajar murid SD Kelas 1-6. Syarat : l Wanita l Pendidikan minimal D3 l Menguasai B. Inggris & Matematika l Jujur l Disiplin l Bertanggung Jawab l Domisili di Labuhbaru dan sekitarnya. Kirimkan Lamaran Anda ke : Jl. Musyawarah No. 9A Labuhbaru Barat, Pekanbaru. Hub. HP. 0812 7080 6138

Dicari : l Supir SIM B2 Umum l ADM l Tambal Ban l Tukang Dinamo/Kabel-kabel Persyaratan : - Jujur, ulet bertanggung jawab - Bisa bekerjasama dengan tim Antar/kirim aplikasi lamaran ke : PT. DHARMA MITRA MANDIRI Jl. Garuda Sakti KM. 4, Panam, Pekanbaru HP. 081360539911, 085271161888

LOWONGAN KERJA PENJAHIT SARMILA Membutuhkan tukang jahit pria dan wanita. Alamat Jl. Belimbing No. 24 Pekanbaru HP. 085364170222, 081365789657

LOWONGAN KERJA Dibutuhkan : wanita, kerja di bagian lulur creambat pijat facial, dapat diajari, penghasilan tinggi. Hub : T4 refleksi Center Jl.Jati No.1 di ruko SPBU dekat jembatan lekton. HP. 082365735588 Bpk David Li

SPEAKING WRITING LISTENING READING

Sudah Terbukti ITTR English for Professionals yang Terbaik, (Mhs-Karyawan-Umum) Beyond all doubt Kenapa Pilih yang Lain. Alamat : Jl. Teratai No. 33 Telp. (0761) 36292 Pekanbaru

HP. 0812 768 1229

Persada Bunda MENERIMA MAHASISWA BARU

PROGRAM DIII & STRATA 1 (S1) ASM (AKADEMI SEKRETARIS & MANAJEMEN)

STISIP (SEKOLAH TINGGI ILMU SOSIAL ILMU

SYARAT PENDAFTARAN

1. Berijazah SMU/SMK/MAN atau SK. MENDIKBUD RI SK.Mendiknas POLITIK) RI No. 173/D/O/2000 sederajat No. 017BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/X/2011 JURUSAN : 1. Administrasi Negara (S1) 2. Pria/Wanita yang sehat jasmani Terakreditasi : 2. Administrasi Niaga (S1) dan rohani SK NO : 017/BAH-PT/AK-II/DIPL-III/X/2002 3. Ilmu Komunikasi (S1) 3. Mengisi Formulir Pendaftaran JURUSAN : 1. Sekretaris Eksekutif (D1, D2, D3) 4. Foto Copy Ijazah/STTB atau STIH (SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM) 2. Manajemen Administrasi Perkantoran SK.Mendikbud RI No. 004/BAN-PT/Ak-XV/S1/IV/2012 sederajat, dilegalisir (3 lbr) 5. Foto Copy NEM/Nilai, Modern (D1, D2, D3) ABA (AKADEMI BAHASA ASING) Terakreditasi : SK No. 027/BAN.PT/AK-XII/SI/XI/2009 dilegalisir (3 lbr) JURUSAN : 1. Ilmu Hukum (S1) 6. Pas Foto 3 x 4 = 4 lbr SK.Mendikbud RI 2. Hukum Bisnis (S1) 7. Membayar Uang Pendaftaran No. 001/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/IV/2010 Rp. 350.000,3. Hukum Udara (S1) Terakreditasi : SK No : 017/BAH-PT/AK-II/ DIPL-III/X/2002 STAI (SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM) 8. Mengikuti Ujian Saringan Masuk JURUSAN : 1. Bahasa Inggris (1 & D3) Kampus : DK. DIRJEN PENDIDIKAN ISLAM Jl. Diponegoro No. 42 Pekanbaru STIE (SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI) No. DJ.1/495/2007 28116 SK.Mendikbud RI JURUSAN : 1. Pemikiran Islam (S1) Telp. (0761) 23181 Fax. (0761) No. 049/BAN-PT/Ak-XII/S1/III/2010 2. Ekonomi Islam (S1) 40218 Terakreditasi : 3. Perbankan Syriah (S1) Call: 0812 755 3848 /0761-7082525 SK No : 014/BAH-PT/AK-IV/S1/VIII/2002 Home Page : JURUSAN : 1. Manajemen (S1) KETUA YAYASAN SEKRETARIS YAYASAN http:/www.persadabunda.co.id 2. Manajemen Pemasaran (D3) HAZNIL ZAINAL, SE, MM DIDI. Y. FIKRI, SE 3. Akuntansi (D3)

STIBA (SEKOLAH TINGGI ILMU BAHASA ASING) SK.Mendikbud RI No. 042/BAN-PT/Ak-XV/S1/XI/2010 JURUSAN : 1. Bahasa dan Sastra Inggris (S1)

DEWAN PEMBINA Prof. Drs. H. ZAINAL ZEIN

Dengan Iptek dan Imtaq Kita Wujudkan Visi Riau 2020 q LAYOUT: SITI NURAINI


28

BENGKALIS

RABU, 25 SEPTEMBER 2013

ADVERTORIAL LINTAS RANTAI JEMBATAN RORO PAKNING PUTUS

Keberangkatan Kapal Tertunda Satu Jam BUKIT BATU-Keberangkatan kapal roro dari Pakning menuju Bengkalis sempat tertunda 1 jam, menyusul putusnya rantai yang berfungsi untuk menaikkan dan menurunkan jembatan, Selasa (24/9) sekitar pukul 08.00 WIB.Kadishubkominfo Kabupaten Bengkalis, Arman ketika dikonfirmasi melalui Kabid Perhubungan Darat Radius Akima, membenarkan putusnya rantai tersebut. "Memang benar, akibat rantai untuk menaikkan dan menurunkan jembatan dermaga putus, keberangkatan sempat tertunda sekitar satu jam menunggu teknisi selesai melakukan perbaikan," ujar Radius. Setelah sempat tertunda 1 jam, keberangkatan kapal kembali normal. Hanya saja jembatan dermaga tidak bisa dinaikturunkan saat air pasang maupun surut. Sehingga pengguna jasa penyeberangan diminta hati-hati. Dikatakan Radius untuk tahun ini penambahan perangkat hidrolik pada jembatan dermaga tersebut sudah selesai proses tendernya dan sudah ada pemenangnya. Saat ini rekanan sedang menyelesaikan proses administrasi. "Pemenang tender untuk pengerjaan untuk menambah perangkat hidrolik sudah ada dan dalam waktu dekat ini sudah dikerjakan," ungkap Radius. Dengan adanya penambahan hindrolik pada jembatan dermaga tersebut akan lebih memudahkan kapal merapat baik saat air laut pasang maupun surut. "Kalau sudah ada hidrolik seperti dermaga Air Putih, akan mempermudah jembatan dioperasikan. Sedangkan rantai yang ada digunakan untuk cadangan apa bila ada kerusakan pada hidrolik," jelasnya lagi. (man)

6 Pelaku IKM Terima Penghargaan Adhikriya BENGKALIS (HR)-Sebanyak 6 pelaku usaha Industri Kecil dan Menengah (IKM) di Kabupaten Bengkalis, menerima penghargaan Adhikriya dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bengkalis tahun 2013 ini. Penghargaan ini diberikan sebagai salah satu upaya pemerintah daerah untuk memberikan motivasi agar usaha yang dijalankan tumbuh subur dan baik. Penyerahan penghargaan Adhikriya 2013 dilakukan Kepala Disperindag Bengkalis H Amir Faisal di Hotel Marina, Selasa (24/9) dan dihadiri Ketua Kadin Bengkalis, Masuri, Dekranasda Bengkalis dan para pelaku usaha serta undangan lainnya. Keenam pelaku usaha IKM yang menerima penghargaan Adhikriya 2013 serta mendapatkan bantuan dana pembinaan, antara lain, terbaik I pemilik usaha kerupuk Ikan Gabus 13 atas nama pemilik/kelompok usaha Angkut beralamat di Jalan Rokan No 07 Blok E Kelurahan Air Jamban Kecamatan Mandau. Terbaik II diraih Rosmawati beralama Jl Perjuangan RT02/RW01 Desa Sejangat Kecamatan Bukitbatu yang bergerak di bidang usaha Tenun Lejo Desi. Kemudian terbaik III diraih pemilik usaha Bolu Kemojo atas nama Sri Murdianti yang beralamat di Jl Kelapapati Darat RT01/RW05 Desa Kelapapati, Kecamatan Bengkalis. Terdapat juga tiga IKM lainnya yang berhasil meraih harapan I, II dan III. Diantaranya Susilawati selaku pemilik usaha Roti Bakar Susi yang beralamat di Jl Awang Mahmuda RT04/RW02 Sungai Alam Kecamatan Bengkalis (Harapan I), Sumini, pemilik usaha Tempe Barokah berdomisili di Jalan Nusantara Gg Damai Desa Sejangat Kecamatan Bukitbatu (Harapan II), dan Aminah, pemilik usaha kerupuk (Setia Usaha Mandiri) di Jalan Parit Tugu Dusun Pusaka Desa Muntai Kecamatan Bantan yang berhasil meraih Harapan III. Kadisperindag Bengkalis H Amir Faisal dalam sambutan mengatakan, Adhikriya sudah diprogramkan sejak 2006 lalu, yakni memberikan penghargaan yang sebelumnya di lakukan penilaian terhadap pelaku usaha yang berprestasi setiap tahunnya. Pelaku usaha yang dinilai adalah seluruh IKM yang ada, baik bergerak di bidang usaha makanan, minuman, kerajinan tangan dan lainnya. Dikatakannya,beberapa kriteria penilaian terhadap pelaku suaha, meliputi kelengkapan dokumen usaha (legalitas usaha), peralatan industri, tempat produksi, design kemasan/produk, serta kualitas SDM. Penilaian yang dilakukan dengan cara survei dan kuisioner. "Dari lebih kurang 4700-an pelaku usaha yang ada di Kabupaten Bengkalis yang dilakukan penilaiannya, maka terpilih enam pelaku usaha yang terbaik ini," kata Amir Faisal sembari mengatakan jika terbaik I dan II penerima penghargaan Adhikriya tingkat kabupaten ini, nantinya akan dikirim ke tingkat provinsi untuk mengikuti penilaian dan penghargaan yang sama. (man)

Dewan Minta Pelabuhan Kargo Segera Dioperasikan BENGKALIS (HR)Pelabuhan kargo di Desa Air Putih Kecamatan Bengkalis yang telah selesai dibangun sejak tiga tahun lalu sampai sekarang tak kunjung dioperasikan. Pelabuhan yang dibangun dengan APBD Bengkalis sekitar Rp56 miliar itu setiap harinya dijadikan sarana untuk memancing warga Bengkalis. Menyikapi kondisi ini, anggota Komisi II DPRD Bengkalis, Heru Wahyudi, mendesak Pemkab Bengkalis sesegera mungkin mengoperasikan pelabuhan kargo tersebut, tentunya dengan terlebih dahulu menyiapkan masalah perizinan serta badan pengelola. Diakuinya, kondisi pelabuhan kargo tempat bongkar muat barang yang ada sekarang, pelabuhan Pelindo dan pelabuhan camat di Jalan Yos Sudarso Bengkalis sudah tidak memungkinkan lagi. “Sayang sudah tiga tahun sarana pelabuhan kargo yang menelan anggaran cukup besar itu tidak dioperasikan. Sekarang pelabuhan itu diramaikan warga Bengkalis yang hobi memancing ikan di laut setiap petangnya, sehingga sayang pelabuhan mahal hanya untuk sarana rekreasi warga memancing ikan disana,” ungkap Heru Wahyudi, Selasa (24/9). Dikemukakan politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, masalah pelabuhan akan segera dibawa dan dibahas di komisi II untuk ditindaklanjuti oleh SKPD terkait, yaitu Dinas Perhubungan, Telekomunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Bengkalis. Ia juga mendesak wacana pembentukan Badan Usaha Pelabuhan (BUP) yangs empat diawacanakan beberapa waktu lalu segera direalisasikan. “Pemkab secepatnya membentuk BUP, kemudian menyelesaikan masalah perizinan terutama izin operasional. BUP itu bisa saja nanti berafiliasi dengan BUMD PT.Bumi Laksamana Jaya atau berdiri sendiri, tentu harus diperkuat dengan peraturan daerah (Perda). Kalau bisa awal tahun 2014, persoalan pelabuhan kargo itu sudah tuntas, dan tidak terlantar seperti sekarang,”kata Heru mengingatkan. Dilanjutkannya, semakin tingginya arus bongkar muat barang, Kota Bengkalis sangat membutuhkan pelabuhan yang representatif, aman serta jauh dari keramaian lalu lintas disekitarnya. Ia optimis, kalau ada keinginan serius dari stake holder di Bengkalis persoalan pelabuhan kargo itu akan segera dapat diselesaikan. Menyikapi hal itu, Kepala Dishubkominfo Bengkalis Arman AA yang dikonfirmasi, menyebutkan masalah pengoperasian pelabuhan kargo di Air Putih itu akan segera dibahas bersama Dishubkominfo dengan Sekda Bengkalis. Langkah tersebut sebagai tindak lanjut rencana dioperasikannya pelabuhan kargo Air Putih itu, apakah dibentuk BUP atau pengelolaannya diserahkan ke pihak ketiga.(man)

TELEPON PENTING Kantor Bupati DPRD Kadin Bengkalis Kejaksaan Negeri Pengadilan Negeri Bank Riau Kepri q REDAKTUR: NURSYAMSI

0766-21258 0766-7008003 0766-24100 0766-21122 0766-21031 0766-22541,21569

ADV/HMS

BUPATI Herliyan Saleh meresmikan penegerian tiga sekolah di Rupat, Selasa (24/9).

Bupati Resmikan Tiga Sekolah Negeri RUPAT (HR)-Bupati Herliyan Saleh meresmikan penegerian tiga sekolah di Pulau Rupat. Acara berlangsung di Teluk Lecah, Selasa (24/9). Tiga sekolah yang dinegerikan tersebut yakni SDN 30 (sebelumnya SD lokal jauh 5i Sungai Cingam), SMAN 3 Rupat (sebelumnya SMA swasta Bina Bhakti Teluk Lecah) dan SMAN 4 (sebelumnya SMA Swasta Tanjung Kapal). Dalam pengarahannya Bupati Herliyan Saleh mengatakan patut bersyukur dengan telah dilakukan peresmian SD Negeri 30 Sungai Cingam, SMA Negeri 3 dan SMA Negeri 4 Kecamatan Rupat. Perubahan status dari sekolah swasta dan lokal jauh menjadi sekolah negeri merupakan salah satu komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk memajukan sektor pendidikan di Negeri Junjungan Kabupaten Bengkalis, khu-

susnya di Kecamatan Rupat ini. Di samping itu, momentum bersejarah hari ini juga merupakan bagian dari penjabaran grand strategi enam jaminan, tepatnya pada poin kedua. Yakni jaminan pelayanan pendidikan dalam rangka mewujudkan wajib belajar 12 tahun. ''Saya ingin menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para perintis dan pendiri SD lokal jauh Sungai Cingam, SMA Swasta Bina Bhakti Teluk Lecah dan SMA swasta Tanjung Kapal, yang gigih, sabar dan penuh ikhlas berjuang mendirikan sekolah demi memajukan dunia pendidikan di Pulau Rupat ini. Saya yakin, saat pertama kali mendirikan ketiga sekolah tersebut, banyak

tantangan dan cobaan yang harus dihadapi para perintis. Berkat perjuangan para perintis dan pendiri sekolah serta dukungan masyarakat, akhirnya tiga sekolah tersebut pada hari ini berubah dari sekolah swasta dan kelas jauh menjadi sekolah negeri," ujar Bupati. Ditambahkan Bupati, perubahan status negeri ketiga sekolah ini, merupakan kerja keras dan perjuangan masyarakat yang ikhlas menyumbangkan tenaga, pikiran bahkan harta demi mendirikan sekolah di Kecamatan Rupat ini. ''Untuk itu sekali lagi atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis saya memberikan apresiasi setinggitingginya dan ucapan terima kasih kepada para perintis ketiga sekolah ini," ujar Bupati. Menurut Bupati, Pemkab Bengkalis terus berupaya memajukan dunia pendidikan bagi generasi muda di daerah ini. Mengingat pembangunan

pendidikan merupakan sebuah modal atau investasi jangka panjang bagi kemajuan daerah ini. Pembangunan suatu daerah tidak akan berjalan baik dan lancar jika pendidikan belum baik. Memperbaiki kualitas pendidikan menjadi prioritas utama. Atas dasar itu, Pemerintah Kabupaten Bengkalis terus berupaya mengalokasikan anggaran perbaikan maupun pembangunan gedung sekolah yang ada. ''Seperti diketahui bersama, maju mundurnya pendidikan tidak bisa hanya diletakkan pada pundak pemerintah semata. Harus dilakukan bersama-sama, baik itu dari peserta didik, guru, orang tua dan masyarakat juga harus ambil bagian secara aktif," pinta Bupati. Peresmian dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis Mukhlis, Kepala Dinas Pendidikan H Herman, Camat Rupat Yusrizal, sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab dan masyarakat.(adv/hms)

BAK PENAMPUNGAN AIR PASAR TERUBUK JEBOL

Dikira Petir di Pagi Hari, Ternyata Bongkahan Dinding Jatuh BAK penampungan air bersih di lantai III Pasar Terubuk Bengkalis jebol, Selasa (24/9) sekitar pukul 10.15 WIB. Terjangan air yang tumpah dari bak membuat dinding setinggi satu meter di lantai atas roboh dan menimpa atap kanopi di lantai dua, sebelum terjun bebas ke tanah. USMAN MALIK Liputan Bengkalis Sejumlah pedagang dan masyarakat yang sedang berbelanja kaget bukan kepalang. Semula mereka mengira ada petir yang menyambar. Tapi ternyata bongkahan batu tembok yang jatuh berasal dari dinding bangunan paling atas. Beruntung saat kejadian tidak ada warga yang sedang keluar masuk di pintu sebelah kiri pasar yang baru diresmikan sekitar dua tahun tersebut. Pun tidak ada kendaraan yang berjejer di depan pintu seperti harhari biasa, jika tidak semuanya akan hancur tertimpa bongkahan batu. “Semula kami kira bunyi petir, tak taunya dinding lantai atas jebol lalu jatuh ke tanah. Beruntung tidak ada orang keluar masuk melalui pintu ini. Tak terbayangkan kalau kejadiannya masih pagi atau hari Minggu, karena ramai warga yang berbelanja,” ujar Atong, pemilik kedai harian persis di depan jatuhnya bongkahan batu. Kendati tidak ada korban jiwa, sejumlah pedagang sayur

dan ibu-ibu yang sedang berbelanja takut bukan kepalang. Di antaranya bahkan ada yang menangis, karena robohnya dinding tersebut sangat mengejutkan. Wakil Ketua DPRD Bengkalis, Indra Gunawan bersama anggota DPRD lainnya, Salfian Daliandi dan Yudi Veryantoro ditemui di lokasi robohnya dinding pasar mengatakan, Pemkab Bengkalis harus secepatnya memperbaiki kerusakan. Selain itu, perlu melakukan kajian kemungkinan layak atau aman tidaknya bangunan pasar tersebut digunakan. “Pasar Terubuk ini merupakan pasar sentral bagi masyarakat Kota Bengkalis. Saban hari ratusan orang berbelanja di sini. Harus segera diperbaiki dan dilakukan kajian, apakah aman digunakan atau tidak,” ujar Indra. Pria yang akrab disapa Eet ini menambahkan, SKPD yang berwewenang mengelola pasar, harus secara rutin melakukan perawatan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diingini terjadi. “Tak bisa kita bayangnya kalau kejadiannya pagi hari,

HALUAN RIAU/USMAN MALIK

WAKIL Ketua DPRD Bengkalis, Indra Gunawan didampingi anggota DPRD Salfian Daliandi dan Yudi Veryantoro meninjau Pasar Terubuk yang ambruk, Selasa (24/9). karena warga masih ramai berbelanja. Ini pengajaran sekaligus pengajaran bagi kita, segera lakukan perbaikan,” pintanya. Ditambahkan Safian, terkait apakah kontruksi bangunan yang tidak standar atau kurangnya perawatan dari SKPD terkait, dirinya belum bisa menyimpulkan hal tersebut. “Soal konstruksi tentunya perlu kajian, tidak bisa kita katakan ini salah atau tidak standar, karena bisa jadi akibat kurang perawatan. Hal itu terlihat dari rembesan air di dinding. Tapi kita juga tidak bisa langsung memvonis hal ini terjadi karena kurang perawatan, yang jelas perlu kajian,” katanya. Terkait bak air bersih di

lantai atas, menurut Yudi pula, sebaiknya tidak lagi difungsikan atau dikuras saja. Mengingat saat ini air PDAM sudah masuk ke Pasar Terubuk. “Kondisinya memang agak sedikit rentan, karena tangki segitu besar berada di lantai atas (atap). Lambat laun pasti akan ada rembesan dan itu membuat lantai atau dinding basah, mengakibatkan kekuatan konstruksinya menurun,” kata Yudi. Sementara Sekretaris Dinas Pasar, Arjunaidi yang ditemui di Pasar Terubuk mengatakan, penyebab robohnya dinding akibat tangki yang berada di lantai tiga tersumbat, kemudian air mengalir membasahi bahagian dinding. “Satu blok dinding di

bangunan Pasar Terubuk lantai tiga roboh. Sejauh ini kita meyakini penyebabnya adalah tangki air di bagian atas bangunan tersumbat, yang menyebabkan bak air tersebut bocor. Kerusakan juga terjadi di lantai dua dan satu, dimana canopy di dua lantai bawah itu tertimpa bongkahan batu,” jelas Arjunaidi. Ditanya solusi jangka pendek yang mesti dilakukan, mantan Kasat Pol PP ini menyebutkan, tindakan pertama yang dilakukan adalah membersihkan bongkahan batu yang berserakan serta atap kanopi. Sementara untuk perbaikan, ia belum dapat memastikan karena menunggu instruksi selanjutnya dari Kepala DKP. *** q LAYOUT: WIWIN


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.