RP1_03102011

Page 1

REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE

SENIN 3 OKTOBER 2011

Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803)

Harian Bisnis

INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

TERBIT 16 HALAMAN harga eceran Rp 2.000

www.radarpalembang.biz

Ekonomi Harus di Atas Nasional Ada banyak harapan yang tersimpan dalam pelaksanaan Sea Games ke-26 di Palembang. Paling penting adalah terjadi pertumbuhan ekonomi di atas nasional sehingga menciptakan masyarakat yang lebih sejahtera.

PALEMBANG, RP – Selama masa SEAG, warga pendatang akan banyak memadati kota ini. Sehingga ada peluang investor tertarik setelah melihat perkembangan yang dialami Palembang. Bila investasi terjadi, itu berarti peluang ekonomi tumbuh makin besar. Ketua DPR RI Marzuki Ali memperingatkan agar Sumsel mempersiapkan diri lebih dini dalam menyambut even akbar tersebut. ”Ada tiga hal yang wajib menjadi perhatian provinsi Sum-

sel,” jelasnya pada halal bihalal temu alumni IKA FE, IKA MM di Hotel Swarna Dwipa. Pertama potensi pasar yang akan terjadi antara tanggal 11 – 22 November mendatang (selama SEAG). Sumsel, khususnya Palembang akan sangat dipadati manusia. Tidak hanya dari dalam provinsi dan antar provinsi saja, sampai dengan tamu asing yakni dari 11 negara peserta Asia Tenggara. Untuk itu, Sumsel harus memberikan informasi mengenai ❏ Ke halaman 5

TEMBUS 2,5 JUTA PELANGGAN PALEMBANG, RP – Di tengah persaingan layanan data, Telkom masih mengedepankan Speedy. Layanan internet dengan kecepatan stabil ini menjadikan Telkom yakin merebut pasar. Makanya tahun ini diharapkan tumbuh hingga 2,5 juta pelanggan. Direktur Konsumer Telkom I Nyoman

G Wiryanata dalam rangkaian acara penyerahaan Grand Price Telkom Point Rejeki Tumpah (TPRT) Sabtu (1/10) di halaman Plasa Telkom Palembang mengatakan, sejauh ini pertumbuhan Speedy cukup baik. Sampai saat ini jumlah pelanggan Speedy berada diangka 2,1 juta pelanggan. ”Diharapkan dengan pertumbuhan sekitar

Be “Entrepreneur “Ala Aku

Indahnya Bisnis dalam Kebersamaan TEMAN-teman para calon entrepreneur harapan bangsa, edisi kali ini merupakan lanjutan edisi ke-9 tgl 26 September 2011 yang masih kental dengan ulasan tentang bisnis melalui jaringan yang saya beri judul Indahnya Bisnis dalam Kebersamaan. Sebagai pengantar, “Saya ingin mempertanyakan pada teman-teman sesama anak bangsa, apakah Indah & Nikmatnya Kebersamaan dapat kita capai tanpa silaturahmi? Tegas! Saya jawab, “Tidak Bisa”. Mengapa?? Karena ❏ Ke halaman 5

Beli Mobil dari Pegadaian

❏ Ke halaman 5

PALEMBANG, RP – Bisnis gadai Perum Pegadaian mengalami perkembangan siginifikan tiap tahun. Makanya, perusahaan umum ini akan meluncurkan produk baru Kredit Amanah pada Oktober 2011. Membeli mobil atau motor bisa dikredit dari Pegadaian. Pemimpin Wilayah IV Perum Pegadaian Palembang Halomoan Lumban Gaol, didampingi Humas Kusanadi mengatakan, produk

terbaru yang diberi nama Kredit Amanah nantinya akan menyasar ke sektor pembiayaan. Misalnya, pembiayaan khusus untuk pembelian kendaraan baik itu roda empat maupun roda dua. ”Untuk sementara waktu atau tahap awal, kami akan bertransaksi pembiayaan untuk dua hal ini saja. Nanti ke depan jika memungkinkan dan ada prospek bisa merambat ke sektor lain,” jelasnya, beberapa waktu lalu. ❏ Ke halaman 5

FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

GRAND PRIZE: Direktur Konsumer Telkom I Nyoman G Wiryanata menyerahkan kunci Mercedes Benz C-Clas kepada Tomi Sen, didampingi Kadishub Sumsel Sarimuda, Asisten II Pemkot Apriadi Busri dan artis Sandra Dewi, Sabtu (1/10) di halaman Plasa Telkom Palembang.

BISNIS INSPIRASI

Kawasan Investasi Bernilai Jual Tinggi (1)

Drs H Syaifuddin Azhar, Direktur Utama PD Pasar Palembang

Perbaiki Imej Pasar Tradisional pasar tradisMenyediakan ional modern yang bersih, aman, nyaman, sehat dan berwa-

Modal Besar, Rayu dengan Akses Jalan Agus Rizal - PALEMBANG Kota Palembang, dari tahun ke tahun terus mengalami perubahan termasuk di sektor pembangunan. Untuk itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang memilah-milah lokasi mana saja yang dianggap strategis untuk berinvestasi bagi para investor dalam negeri maupun luar negeri. Mulai edisi ini kami akan membahas kawasan tersebut satu persatu.

wasan lingkungan. Lalu, memenuhi kebutuhan barang dan jasa yang lengkap, segar, murah dan bersaing, memang tidak mudah. Namun PD Pasar berusaha mewujudkannya. Salah satunya memperbaiki citra pelayanan tradisional. Hal ini terungkap saat Radar Palembang menyambangi ruang kerja Direktur Utama PD Pasar Palembang Drs H Syaifuddin Azhar. Jika keberadaan pasar tradisional memiliki peranan strategis dalam menggerakan ekonomi daerah. Namun diperlukan upaya-upaya untuk bersaing dengan pasar modern. Upaya-upaya apa saja yang sudah dilakukan untuk menghadapi persaingan antara pasar tradisional dengan pasar moderen?

FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

PUSAT GROSIR:Seorang pekerja sedang membawa elpiji 3 kg ke kapal dengan latar Gedung Pasar 16 Ilir yang akan dijadikan pusat grosir Palembang.

❏ Ke halaman 5

Palembang adalah kota metropolis yang mulai jadi perhitungan pelaku usaha untuk berinvestasi. Meski banyak menemui kendala di sana-sini seperti masalah infrastruktur yang kurang mendukung, namun tetap saja Palembang menjadi kota ❏ Ke halaman 5

❏ Ke halaman 5


SENIN 3 OKTOBER 2011 l HALAMAN 2

RADAR PALEMBANG

LAYER Tetap Jadi Pilihan

Bukan hanya tren busana saja yang dapat berubah. Dari potongan hingga perwarnaan, tren rambut pun mengalami perubahan setiap tahunnya. Tren rambut sangat penting untuk diketahui terutama untuk Anda yang sadar akan penampilan, baik dalam pemotongan atau pewarnaan rambut. Sekarang ini tren rambut yang lagi booming memang model bob atau model pendek. Tetapi rambut panjang tetap menjadi idola perempuan Kota Palembang. Ha ini dikarenakan tatanan rambut panjang sekarang ini tidak seperti dulu. Yang hanya tampil dengan model ekor kuda atau bahkan dikepang. Atau potongan sederhana dengan model rata ditambah sentuhan kecil layaknya poni atau belah tengah. Sekarang ini, tatanan rambut panjang lebih bervariasi dengan mood yang bervariasi pula. Bukan itu saja, dengan gaya yang pas, rambut panjang juga bisa makin menyempurnakan tampilan kamu atau bahkan menutupi kekurangan kamu. Diungkapkan hairstylist Salon Johny Adrean, Joe, pada dasarnya tren potongan rambut itu sejak tahun 80-an berputar-putar di situ saja, tidak ada perubahan yang signifikan. Yang membedakannya adalah stylishnya atau akhir-akhir dari potongan rambut tersebut yang setiap tahunnya mengalami perubahan yakni lewat permainan variasi baik potongan, tatanan ataupun aksesori pemanis. “Untuk potongannya sendiri, mereka yang berambut panjang samapi dengan saat ini lebih suka dengan gaya rambut layer karena sentuhannya memberikan kesan elegan dan modern. Sebab, teknik layer yang diciptakan memberikan kesan asimetrik elegan menawan,” ungkapnya. (iya) FOTO: SALAMUN/RADAR PALEMBANG

KOSMO

Koleksi Busana Kerja Accent Terbaru

FOTO: SALAMUN/RADAR PALEMBANG

NOVI TRIYASTUTI

Putri Capriasi Wakil Palembang AJANG mencari bakat Pemilihan Model Fashionbiz dan Putri Capriasi 2011 di Palembang tidak kalah seru dengan daerah lainnya. Pemilihan Model Fashionbiz terdiri dari kategori anak, remaja dan dewasa, sedangkan Pemilihan Putri Capriasi terdiri dari kategori wanita dewasa. Acara yang berlangsung meriah di Palembang Indah Mall (PIM) ini mengundang Bagus Akbar dan Fendy Chow sebagai bintang tamu dan Arzeti Bilbina dan Jamal Hassan dari Zema Management serta Bapak Andry A. Tarjono selaku Direktur Utama dari PT Fashionbiz Indonesia dan PT Capriasi Multinasional Sejahtera sebagai juri. Puluhan peserta Model Fashionbiz

masing-masing kategori tampak berlombalomba untuk tampil semaksimal mungkin. Begitu juga peserta Putri Capriasi 2011, karena mereka yang menjadi juara akan di kirim ke Jakarta untuk mewakili Palembang dan mengikuti grand final di Jakarta bersama 11 peserta perwakilan dari masing-masing kota untuk menjadi juara dan didaulat menjadi Putri Capriasi dan berkesempatan mendapatkan hadiah liburan ke Thailand serta uang tunai sebesar Rp 12 juta. Diungkapkan Team Promotion Capriasi Vonny, acara ini merupakan roadshow yang digelar PT Fashionbiz Indonesia dan PT. Capriasi Multinasional Sejahtera di 12 kota di Indonesia dalam rangka memeriahkan HUT Fashionbiz yang ke I dan HUT

Capriasi yang ke-13. “Jadi lewat kesempatan ini kita bekerjasama dengan Zema Management mencari talent-talent berbakat di dunia modeling,” ungkapnya. Sementara itu, Novi Triyastuti, pemenang pertama Putri Capriasi 2011 Kota Palembang mengungkapkan sangat senang dan bangga bisa mewakili Kota Palembang dalam grand final pemilihan Putri Capriasi 2011. Meski demikian dirinya belum merasa puas dan akan terus belajar untuk mencapai target meraih gelar Putri Capriasi 2011. “Pokoknya saya akan berusaha untuk tampil maksimal dan tentuny didukung dengan pengetahuan yang luas, karena bukan hanya penampilan saja yang dinilai dalam pemilihan ini,” ungkapnya. (iya)

FOTO: SALAMUN/RADAR PALEMBANG

PAMER:Salah satu karyawan Accent PIM Mall memamerkan salah satu busana kerja.

ANDA penyuka produk-produk fesyen keluaran Accent? Kunjungi saja outlet toko itu segera. Tersedia aneka busana dengan koleksi-koleksi terbaru di antaranya sederetan koleksi busana kerja yang akan membuat tampilan Anda lebih meyakinkan di berbagai momen. Busana kerja yang ditawarkan berupa koleksi reguler yang terdiri dari dress dengan model minimalis yang cantik dan anggun yang dirancang menggunakan bahan katun yang adem dan nyaman. “Motifnya sangat menarik dengan beragam variasi

mulai dari model lengan panjang dan juga lengan pendek. Ada lagi yang dihiasi dengan detail lipit dengan beragam aneka pilihan warna seperti hitam, krem, abuabu dan warna-warna nertal lainnya. Dijamin bisa menjadi solusi penampilan Anda untuk tampil spesial di setiap momen,” ujar SPG Accent PIM Mall Aini. Selain itu, Anda pun bisa menikmati promo spesial yakni diskon 25 persen untuk pembelian menggunakan kartu kredit Mandiri. Penawaran menarik lainnya yakni diskon spesial sebesar 50 persen untuk aneka koleksi

kemeja dan blouse selected item serta spesial price Rp 109.900 untuk aneka koleksi kemeja item tertentu. Nah, untuk harga sendiri, aneka koleksi busana yang dihadirkan di sini ditawarkan dengan harga yang kompetitif. Untuk aneka koleksi dress misalnya ditawarkan mulai dari Rp 359.900 hingga Rp 429.900. (iya)

ACCENT PIM Mall GF 49 Telp 0711 7623176

Samarkan Tubuh Kurus PUNYA rambut panjang ternyata enggak cuma bisa bikin kamu keliatan lebih feminin, anggun, atau sederhana saja. Soalnya, dengan trik yang tepat rambut panjang bisa menutupi “kekurangan” yang dimiliki seseorang.

Bagi pemilik tubuh kurus misalnya. Berbekal rambut panjang yang ditata dengan model berombak atau layer akan membuat keliatan lebih “berisi”. Namun perlu diingat, sebisa mungkin hindari tatanan rambut panjang lurus tanpa dilayer atau diombak.

Soalnya, tatanan itu bakal bikin keliatan makin kurus. Sebaliknya, bagi yang punya tubuh tinggi atletis, rambut panjang lurus akan makin membuat tampilan lebih sempurna. Tapi kalau ingin “memperhalus” karakter dan keliatan lebih feminin, tak ada salahnya menata rambut panjangmu dengan model berombak. Nah, bagi yang punya rambut keriting, jangan ragu untuk memanjangkan rambut. Itu karena, dengan model tepat, rambut keriting yang kerap bikin cewek “alergi” bisa jadi pilihan paling oke. “Potongan model shaggy paling tepat dipilih bagi pemilik rambut keriting yang pengen memanjangkan rambut. Soalnya, model shaggy bakal bikin rambut keriting tak akan terlihat mengembang tapi keliatan menumpuk,” terang Joe. (iya)


RABU 3 OKTOBER 2011 l HALAMAN 3

RADAR PALEMBANG

Optimis Target DPK Terlampaui MARTAPURA, RP – Target pencapaian Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dihimpun Bank Sumsel Babel Cabang Pembantu (Capem) Martapura dalam waktu dekat akan tercapai. Bahkan capem tersebut optimis target

akan terlampui hingga akhir tahun 2011 mendatang. Pemimpin Bank Sumsel Babel Capem Martapura, Normandy Akil mengatakan, untuk tahun 2011 target DPK mencapai Rp 79 miliar. Sementara sampai dengan akhir Agustus lalu, DPK

TP Sriwijaya Dukung Tri Sukses SEAG

yang dihimpun telah mencapai Rp 75,657 miliar. “Dilihat dari DPK yang telah dihimpun, kita optimis target tersebut akan tercapai bahkan bisa terlampaui,” ujar Andy panggilan akrabnya. Disebutkan Andy, dari DPK

yang telah dihimpun tersebut belum termasuk deposito dan giro. DPK tersebut hanya berasal dari tabungan saja seperti Pesirah, Pesirah Program, Simpeda, Tasbih dan Tabunganku. “Dari tabungan tersebut, yang

paling diminati masyarakat adalah tabungan Pesirah dan Simpeda. Ini terlihat dari jumlah nasabah Pesirah yang mencapai 6.041 nasabah dan nasabah Simpeda mencapai 8.936 orang per 31 Agustus dengan dana yang dihimpun masing-masing un-

tuk Pesirah mencapai Rp 54 miliar dan untuk Simpeda Rp 15 miliar,” jelas Andy. Sementara untuk tabungan jenis lain, seperti TabunganKu juga mengalami peningkatan nasabah yang cukup signifikan. Jika pada 31

Januari 2011, nasabah TabunganKu hanya 391 orang dengan saldo Rp 192 juta, maka terhitung pada 31 Agustus 2011 melesat menjadi 1.212 nasabah dengan saldo Rp 618 juta atau mengalami peningkatan nasabah sebanyak 821 orang. (awa)

Siap Sukseskan SEA Games

BSB Lirik Sistem Pembayaran

FOTO : UNTUNG - HUMAS PEMPROV

BERBINCANG : Gubernur Sumsel Alex Noerdin tengah berbincang bersama tokoh Tenaga Pembangunan (TP) Sriwijaya dalam acara halal bihalal yang dihadiri Masyarakat Belajasumba se-Jabodetabek, Minggu (2/10) di Hotel Grand Sahid Jakarta.

JAKARTA, RP – Perhelatan olahraga se-Asia Tenggara SEA Games ke 26 yang penyelenggaraanya di Sumatera Selatan tinggal hitungan hari, harus berlangsung sukses. Baik sukses penyelengaraan, sukses prestasi maupun sukses pemberdayaan ekonomi kerakyatan. Oleh karena itu Tenaga Pembangunan (TP) Sriwijaya mendukung sepenuhnya Sumatera Selatan sebagai Tuan Rumah SEA Games bersama DKI Jakarta, karena Sumatera Selatan merupakan satu satunya provinsi di luar Jawa yang menjadi tuan rumah dan ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi Masyarakat Belajasumba (Bengkulu, Lampung, Jambi, Sumsel dan Babel). Hal itu dikemukakan Dewan Penasehat TP Sriwijaya, Jimli Asidiqi pada acara Halal Bihalal TP Sriwijaya yang dihadiri Masyarakat Belajasumba se-Jabodetabek, Minggu (2/10) di Hotel Grand Sahid Jakarta. Dikatakan Jimli, TP Sriwijaya harus mampu memberikan kontribusi nyata dalam mensukseskan penyelenggaraan pesta olahraga ini. Oleh karenanya, Jimli mengajak warga TP Sriwijaya untuk mengambil momentum SEA Games terutama dalam meningkatkan pemberdayaan ekonomi rakyat, karena dampak ekonomi yang akan ditimbulkan dari penyelenggaraan SEA Games ini sangat Luar biasa. Dalam kesempatan ini Jimli juga menyampaikan rencana Pembangunan Masjid Raya Sriwijaya yang menurut rencana peletakan batu pertamanya akan dilakukan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono seusai pembukaan SEA Games November Mendatang. Hadir dalam kesempatan itu selain Gubernur Sumsel H Alex Noerdin juga Gubernur Babel Eko Maulana Ali dan sederet Tokoh Belajasumba seperti Zawawi Sulaiman, Ketua TP Sriwijaya Heri Bakti Gumay yang juga Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub, Harun Al Rasyid dan Rajab Semendawai serta Bupati Lahat Aswari dan Bupati Mura Ridwan Mukti. Sementara itu Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin dalam sambutannya mengatakan dukungan yang diberikan oleh TP Sriwijaya akan memberikan semangat dalam mempersiapkan maupun dalam penyelenggaraan SEA Games nanti dan dalam kesempatan ini pihaknya mempersilahkan warga TP Sriwijaya untuk datang langsung ke Palembang Sumsel agar dapat melihat langsung apa yang tengah dilakukan daerahnya dalam mempersiapkan diri menyambut SEA Games ini. Dikatakan Alex, tri sukses yang menjadi harapan kita semua akan dapat terwujud apabila kita dapat bersatu padu untukk mensukseskanya. Untuk peningkatan ekonomi kerakyatan saat ini saja sudah dapat dirasakan dampak yang ditimbulkan dari persiapan SEA Games seperti kerajinan rumah tangga dalam bentuk songket dan souvenir lainya terus mengalami peningkatan pesanan. Belum lagi dari sektor lain yang tentunya akan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat secara keseluruhan, karena menurut Alex, SEA Games hanyalah sasaran antara tetapi sasaran yang hendak dicapai adalah menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan kesejahteraan Rakyat serta meningkatkan nilai tawar di duna Internasional. (dav)

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

PARTISIPASI : Bank Sumsel Babel terus meningkatkan kuantitas dan kualitas layanan guna menyukseskan pelaksanaan SEA Games XXVI di Palembang.

PALEMBANG, RP - Berdasarkan data dari Bank Indonesia Palembang Jumlah bank yang beroperasi di provinsi Sumsel sampai dengan triwulan II 2011 berjumlah 57 bank. Jumlah kantor bank sebanyak 550 kantor yang terdiri dari 4 kantor wilayah Bank Umum Konvensional, 1 kantor pusat Bank Pemerintah Daerah, 18 kantor pusat BPR/S, 65 kantor cabang Bank Umum Konvensional, 12 kantor cabang Bank Umum Syariah dan 7 kantor cabang BPR/S, 325 kantor cabang pembantu Bank Umum Konvensional, 44 kantor cabang pembantu Bank Umum Syariah, serta 63 kantor kas Bank Umum, 6 kantor kas Bank Syariah dan 5 kantor kas BPR. EMENTARA itu jumlah Anjungan Tunai Mandiri (ATM) tercatat sebanyak 523 unit. Dengan statistik tersebut perbankan Sumsel diharapkan mampu menyokong perhelatan SEA Games ke XXVI yang akan diadakan di Palembang, Sumatera Selatan. Nah, tidak ketinggalan salah satunya perbankan daerah yaitu Bank Sumsel Babel (BSB) ikut berpartisipasi pada momen yang akan di gelar pada 11-November 2011. Salah satu terobosan besar khususnya dalam bentuk fisik yang dilakukan BSB ialah dengan membangun gedung

S

megah 15 lantai di kawasan Jakabaring, nantinya akan dipinjamkan kepada panitia SEA Games sebagai kantor official. Menurut Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Asfan Fikri Sanaf, pemikiran untuk membangun gedung Bank Sumsel Babel 15 lantai ini sudah ada sejak 2004 lalu. Namun baru terealisasi awal tahun 2010 lalu. Satu lantai gedung Bank Sumsel Babel dibangun di atas luas 1.200 x 15 m2. Dia menuturkan bahwa gedung Bank Sumsel Babel ini dikelola pihak building management. Bukan saja dijadikan sebagai kantor Bank Sumsel Babel, gedung ini juga akan disewakan dnegan pihak

lain, seperti tenant-tenant dan café ataupun untuk kedai minuman. “Lantai 1-2 akan dijadikan sebagai kantor cabang Bank Sumsel Babel, lantai 3 dijadikan sebagai data center, lantai 4,5,6, dan 7 disewakan untuk kantor, serta lantai 8-15 dijadikan sebagai kantor atau ruang kerja Bank Sumsel Babel,”tutur Asfan. Pembangunan gedung Bank Sumsel Babel ini setidaknya menghabiskan biaya sekitar Rp175 miliar berasal dari keuntungan yang diperoleh Bank Sumsel Babel. Sedangkan dari sisi pembayaran, BSB bergerak cepat dengan menerbitkan kartu kredit co-branding. Sebagai langkah mendukung layanan publik dan ke depan Bank Sumsel Babel pun akan melayani penukaran uang atau money changer di sekitaran venues SEA Games melalui mobile ATM. Tidak lama dari penerbitan kartu kredit co-branding, BSB kembali melakukan inovasi dengan meluncurkan ATM dengan standarisasi VISA. “Dengan kartu ini, nasabah BSB bisa melakukan transaksi di ATM manapun, jadi jangan khawatir Bank Sumsel Babel selalu memberikan pelayanan terbaik,”ujar Asfan lalu di sela-sela penutupan manasik haji BSB. “Kami akan berupaya untuk menyukseskan SEA Games, sebagai bank dengan asset dari

dana pemerintah daerah Sumsel, sudah menjadi kewajiban BSB menyukseskan perhelatan akbar tersebut, jika dibutuhkan kami siap membuka berbagai macam layanan, penukaran uang (valas) dan juga menyiapkan mobile ATM,”tutur Asfan. Apalagi selain atlit, ada official dan tamu undangan dari negara asing. Tentu mereka membawa berbagai macam mata uang dan ingin melakukan berbagai transaksi keuangan. Makanya hal tersebut coba dimanfaatkan oleh perbankan di Sumsel termasuk di dalamnya Bank Sumsel babel. Pemimpin Satuan Pemasaran Bank Sumsel Babel, M Ikbal Permana didampingi Pengelola Pemasaran, Linpatralisda mengatakan kartu kredit yang disediakan mulai dari Platinum, Gold dan Biru di mana masih co-branding dengan BNI. “Kartu kredit ini adalah bentuk buktinya nyata bahwa BSB melakukan inovasi dari tahun ke tahun, demi memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah setia, dengan ini juga diharapkan dapat mendongkrak kinerja dan pertumbuhan BSB,”terang Direktur Operasional Bank Sumsel Babel, Rendra beberapa waktu lalu. Bahkan yang terbaru dampak dari perhelatan SEA Games, membuat kota ini di percaya sebagai tuan rumah Porseni 2013 nanti. Tentunya merupakan kebangggan bagi masyarakat

Sumsel khususnya Bank Sumsel Babel, kepercayaan para peserta telah ditunjukan dengan penyerahan pataka kepada Bank sumsel babel. “Bank Sumsel Babel berhasil menduduki posisi runner-up pada Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) antar Bank Pembangunan Daerah (BPD) se-Indonesia yang dilaksanakan di Medan 24-25 September lalu. Di mana 2013 nanti BSB akan menjadi tuan rumah pada gelaran PORSENI ke X, jadi tuan rumah ini berkat SEA Games terselenggara di Palembang,”ujar Ketua Kontingen Bank Sumsel Babel, Darmansyah. Sementara itu, menurut peneliti ekonomi Madya BI Palembang, Faturachman Bank Sumsel Babel sebagai bank dengan asset daerah dan bank lokal tentunya bisa mengambil momentum. “Sekitar satu bulan lagi SEA Games akan di buka, jadi paling tepat yang bisa dilakukan BSB ialah melirik sektor pembayaran, baik itu mobile ATM atau penukaran uang,”tukas dia. Kemudian BSB jika bisa meningkatkan layanan ATM dengan tambahan fitur-fitur transaksi berskala internasional. “Dalam hal ini, saya yakin BSB siap menyukseskan SEA Games, apalagi bank lokal dengan asset dari pemda, pastinya akan dilibatkan aktif dalam even olahraga terakbar se-Asia Tenggara,”tutupnya. (oct)

ADVERTORIAL

SUASANA : Tampak suasana rapat pembahasan 11 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda).

DUDUK BERSAMA : Tampak Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin di Gedung DPRD Sumsel dalam pengajuan penambahan penyertaan modal sebesar Rp 600 miliar, pada PT Bank Pembangunan Daerah Sumsel dan Babel.

Penjelasan Gubernur Terhadap Rancangan Perda

Pemprov Ajukan Penambahan Penyertaan Modal Rp 600 M UBERNUR Sumsel, Alex Noerdin, mengajukan penambahan penyertaan modal sebesar Rp 600 miliar, pada PT Bank Pembangunan Daerah Sumsel dan Babel.

G

Pengajuan tersebut, disampaikan Alex, dalam rapat paripurna penjelasan terhadap 11 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Prov Sumsel, di gedung DPRD Sumsel kemarin. Alex mengatakan, pe-

nyetoran penyertaan modal Pemprov Sumsel tersebut, dilaksanakan sesuai dengan kemampuan keuangan daerah melalui APBD Prov Sumsel. “Melalui Raperda ini, kami mengajukan penambahan pe-

nyertaan modal sebsar Rp600 miliar, sehingga jumlahnya secara keseluruhan menjadi Rp 840 miliar,” katanya saat membacakan Rancangan Perda Tentang Penambahan Penyertaan modal Pemprov Sumsel pada

A Djauhari

M Gantada

PT Bank Pembangunan Daerah Sumsel dan Babel, dihadapan anggota DPRD Sumsel. Dalam Rapat Paripurna XXIV tersebut , Alex mengatakan , bagian-bagian dari ke-11 Raperda tersebut. Diantaranya, Perda tentang retribusi daerah yang selama ini disusun berdasarkan UU No.18 Tahun 1987, tentang pajak daerah dan retribusi daerah dan telah diubah

M Iqbal Romzi

dengan UU No.34 tahun 2000, saat ini telah dicabut dan dinyatakan tidak berlaku oleh UU No.28 tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Selain itu, untuk percepatan pencapaian target Millenium Development Goals (MDG’s), terkait pengendalian HIV/AIDS, ditargetkan menurunnya prevalensi HIV pada usia 15-24 tahun sebesar 50% pada 2015. Salah

satu upaya untuk mencapai target tersebut, perlu dibentuk suatu perda sebagai landasan hukum dalam penanggulangan HIV/AIDS, secara komprehensif, intensif, menyeluruh dan terpadu. Dalam upaya menjamin keselamatan operasi penerbangan, khususnya dalam memberikan keleluasaan pesawat terbang dalam melakukan pendaratan maupun lepas landas, serta melindungi masyarakat terhadap kebisingan dan getaran yang ditimbulkan, perlu adanya pengendalian terhadap Kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP) dan penentuan Batas Kawasan Kebisingan (BKK) di sekitar Bandar Udara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, maka kami juga mengajukan Rancangan Perda mengenai hal tersebut. (adv)


RADAR PALEMBANG

Variety

SENIN 3 OKTOBER 2011 l HALAMAN 4

700 Polisi Jaga KPU Muba SEKAYU, RP - Pemilihan Kepala Daerah (Pilakda) Musi Banyuasin (Muba) sudah memasuki rekapitulasi hasil penghitungan suara di tingkat Komisi Pemilihan Umum (KPU). Rencananya Senin, (3/20) KPU akan menggelar rapat pleno penetapan. Mengingat pentingnya proses akhir ini, pengamanan di sekitar KPU diperketat. Pantauan koran

ini pintu pagar Sekretariat KPU Muba ditutup rapat. Kondisi ini berbeda dengan beberapa hari sebelumnya. Di bagian dalam ter parkir truk polisi berisi peralatan petugas anti huru hara seperti tameng dan helm. Di bagian sisi kiri luar pagar tampak sekelompok petugas berkumpul. Sementara tepat di samping pintu masuk ruangan KPU Muba juga siaga aparat

gabungan dari Polres Muba dan satuan Brimob yang diperbatukan Polda Sumsel. “Dari mana?” tegur petugas penjaga pintu yang melihat kehadiran sejumlah wartawan. Petugas pun menjelaskan, mulai hari ini KPU disterilkan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. “Kami tidak bermaksud menghalang-halangi tugas pers, tapi kalau ada surat tugas

dari kantor Bapak, silhkan masuk. Kecuali, Bapak sudah ada janji dengan ketua KPU,” ujar salah seorang petugas. Menurutnya hari ini KPU dalam keadaan kosong alias tidak ada pengurus yang masuk. Kendati demikian, ia bersama lebih kurang 70 anggota kepolisian tetap harus siaga berjaga di sana sesuai instruksi Kapolda Sumsel dan juga Kapolres Muba. “Kami hanya sekadar jaga-jaga, dan memang terkesan diluar kebiasaan,” tukasnya. Sementara itu Kapolres Muba AKBP Toto Wibowo menjelaskan pihaknya yang selama ini menerjunkan sekitar 70 petugas Polres Muba yang dilakukan secara bergantian, pagi, siang dan malam untuk mengamankan kantor KPU Maka pada rapat pleno ini, semua kekuatan atau sebanyak 700 personel yang di BKO oleh Polda Sumsel ke Muba yang didalamnya juga ada pasukan Brimob, akan diterjunkan semuanya di kantor KPU dan sekitarnya. Apalagi kata Toto, ada dari LSM Puskokatara pada menjelang rapat pleno akan menggelar aksi demo di Kantor KPU, mereka akan memprotes karena banyak warga Muba yang tidak mendapatkan hak suara pada 27 September lalu. “Memang kita berikan izin untuk melaksanakan demo, dan itu tidak dilarang, asal demonya secara damai. Kita sudah imbau agar demonya secara damai dan tidak anarkis, kalau ternyata nanti diluar dugaan, melakukan tindakan anarkis dan melanggar aturan, maka sesuai petunjuk protap Kapolri akan kita lakukan (tindak tegas red),”ujarnya. Namun pihaknya berharap, pelaksanaan pleno dapat berjalan dengan lancar, apalagi selama tahapan pemilukda sejak awal hingga sekarang telah berjalan dengan baik dan kondusif. Kapolres juga mengimbau, kepada seluruh masyarakat Muba yang merasa kurang puas atas penyelenggaraan pemilukada Muba, hendaknya disalurkan dengan damai, melalui aturan dan hukum yang berlaku. (ace)


SENIN 3 OKTOBER 2011 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

Ekonomi

Dari Hal 1)..................................................................................................................................................................

potensi daerah. Tujuannya, tidak lain agar negara peserta SEA Games ikut berinvestasi. Tentunya, pasca even SEA Games usai dilaksana. ”Ada peluang saat persiapan, ada peluang saat pelaksanaan dan ada harapan pasca SEA Games usai,” tegasnya. Hasilnya, ekonomi di Sumsel akan melejit. Jika pada tahun ini pertumbuhan ekonomi nasional mencapai 5,9 persen. Maka Sumsel yang saat ini pertumbuhan ekonominya masih di bawah rata-rata nasional berkisar 5,4 persen, selanjutnya harus melampaui target pertumbuhan ekonomi nasional. Baik tahun 2011 atau 2012 mendatang. ”Kedua, Sumsel harus menyiapkan paket wisata terutama bagi atlet dan official team asing yang tidak bertanding dalam even SEA Games nanti,” tegas dia dalam Diskusi Panel dengan Tema Dampak SEA Games XXVI/2011 Bagi Perekonomian Rakyat Sumatera Selatan. Saatnya, bagi provinsi Bumi Sriwijaya ini memperkenalkan tidak hanya potensi sumber daya tambangnya tapi juga potensi wisata alamnya. Persiapan terakhir, kata Marzuki, pasca SEA Games apa yang akan dilakukan provinsi ini.

Modal Besar yang menarik. Nama Palembang mulai menggema di mana-mana, bahkan hingga ke luar negeri. Pemerintah kota Palembang telah memetakan kawasan mana saja yang dianggap menarik untuk ditawarkan ke investor. Ada sebelas kawasan yang paling potensial, sebut saja, Kawasan 16 Ilir Palembang yang akan dijadikan pusat grosir. Lalu, daerah Balai Prajurit dan Bek Ang yang akan dibangunkan Hotel River View Bintang 5. Kawasan 10 Ulu Samping Jembatan Ampera, dibangun hotel Bintang 4 Service Apartement. Sedikit maju ke hilir, ada kawasan Sekanak yang juga akan dibangunkan Convention Hall Hotel. Wilayah yang sudah tidak asing lagi bagi warga keturunan Tionghoa yakni Pulo Kemaro yang akan dijadikan tempat hiburan keluarga, Cottage, Agro Wisata, Wisata serta Religius. Sedikit ke Gandus ada Pulo Kerto yang bakal diubah menjadi Agropolitan, Agrowisata, Agro Park, Zona Mina Politan, Enterance, Zona Politan, dan lain-lain. Beralih ke kawasan Jakabaring yang akan dibangunkan Mall, arena bermain anak-anak, serta Hotel Bintang 4. Di

Mengingat, jika kompleks olahraga tersebut tidak termanfaatkan akan sangat disayangkan. ”Gubernur sudah menjawab dengan menyiapkan dengan pembangunan sejumlah even olahraga berskala internasional. Dengan adanya kompleks olahraga ini Sumsel, industri olahraga bisa dikembangkan karena dampak image yang dalam konteks nasional dan internasional,” ulas dia. Zona Ekonomi TAA Gubernur Sumsel Ir H Alex Noerdin menegaskan, SEA Games merupakan sasaran antara dan bukan sasaran tujuan. Artinya, SEA Games dijadikan batu pijakan bagi Sumsel untuk tampil lebih maju terutama setelah banyak masyarakat internasional datang ke Palembang. Alex mengatakan, pemprov sekarang sedang memikirkan beyond the SEA Games. Salah satunya pengembangan kawasan Tanjung Api-api (TAA) dengan menarik minat investor terutama asing. ”Kita mempunyai spesial economic zone TAA, salah satunya coal gasification,” jelas dia. Ia menambahkan, masih ada power plan, coal liquefaction, alumunium, pabrik pupuk, pabrik semen, CPO, kilang minyak serta

industri hilir petrochemical. ”Selama masa pembangunan zona tersebut membutuhkan 100 ribu tenaga kerja, dan setelah selesai akan meminta 2 kali lipat lagi (200 ribu tenaga kerja),” kata Alex. Sehingga, masalah penggangguran yang ada saat ini sebanyak 269 ribu tenaga kerja akan terselesaikan hanya dengan pembangunan zona ekonomi tersebut. Diharapkan momen SEA Games ini dapat dimanfaatkan menarik minat investasi negara peserta SEA Games. Dampak lainnya, kata Ketua KONI Sumsel, Muddai Madang, sekitar Rp 2,2 triliun untuk pembangunan komplek Jakabaring Sport City sudah dirasakan. Belum dana yang masuk ke Sumsel di luar proses tersebut. Untuk itu dibutuhkan dukungan dari semua pihak, terutama dari kalangan akademika. ”Kelemahan produk ini yakni kemasan, tidak mungkin membeli songket yang mahal kalau tidak dikemas dengan baik. Karenanya diharapkan dukungan dari civitas akademika untuk membantu UMKM dalam menggunakan kemasan yang layak sehingga menarik minat pembeli,” ujar dia. (dav)

Dari Hal 1).................................................................................................................................................. kawasan Karyajaya Km 12 akan dibuat kawasan industri dan pergudangan dan akan dibangun industri karet maupun turunanya. Lalu, Solok Betutu Kecamatan Kertapati yang direncanakan untuk tempat dermaga batubara, penumpukan dan outlet batubara (stockfile batubara). Ada lagi kawasan Talang Kelapa yang siap disulap menjadi perumahan, sekolah internasional. Rumah sakit, hotel bintang 4, apartemen maupun mall. Terakhir, wilayah Pupuk Sriwijaya yang bakal membangun tiga pabrik NPK baru. Semua itu mimpi-mimpi yang siap untuk diwujudkan dengan tarif investasi yang puluhan hingga ratusan miliar per proyek. Nah, salah satunya kawasan yang akan dibangun itu yakni Pulo Kerto dan Pulo Kemaro. Di dua lokasi ini sudah direncanakam oleh Pemkot untuk dibangun Development Musi Riverside. Para pengunjung akan dibawa berkeliling menyusuri sungai Musi dari Pulo Kemaro, yang akan dijadikan kawasan wisata rohani menuju Pulo Kerto. Selama menyusuri sungai Musi sendiri pengunjung akan disuguhkan pemandangan wisata rohani mulai dari

Masjid Lawang Kidul, kampong Kapitan dan juga bisa menikmati wisata kuliner yang ada di sepanjang sungai Musi. Antara lain rumah makan Riverside, dan kawasan kuliner Pasar 16 Ilir. Pantauan Radar Palembang selama berada di Pulo Kerto, kawasan ini masih didominasi rawa-rawa. Namun Pemkot mulai mengembangkan dengan menanam pohon buah, hutan kota, tambak ikan dan lainnya. Pemkot juga berencana nantinya bisa menjadikan wilayah itu sebagai tempat wisata dan edukasi pendidikan. Sedangkan masyarakat sekitar memanfaatkan lahan yang sebagian rawa tersebut untuk sawah dan bercocok tanam. Selain itu, di kawasan ini juga masih dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk bercocok tanam, karena sebagian lahan di sini juga dimiliki oleh warga sekitar. ”Konsepnya Pulo Kerto akan dijadikan kawasan agrowisata terpadu. Namun masih terkendala belum adanya investor yang serius. Tapi jika ada, Pemkot juga akan membangunkan akses masuk yakni jalan. Selain itu, Pemkot siap membebaskan lahan yang masih dimiliki oleh warga sekitar,” tukas Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Kota Palembang, Sudirman Tegoeh. Jika sebelumnya sudah ada perjanjian antara warga dengan pihak Pemkot melalui Camat mengenai warga sekitar bersedia menjual tanahnya untuk pembangunan Pulo Kerto menjadi kawasan agrowisata. Namun, semua bisa terjadi asalkan nilai ganti rugi adalah harga yang pantas dan layak. “Lahan di Pulo Kerto memang masih dimiliki oleh warga dan Pemkot. Pemkot memiliki luas lahan 16 Ha di darat dan 10 Ha di Pulo Kerto dari total 200 Ha lahan,” jelas Sudirman. Sejauh Ini sudah ada beberapa investor baik dalam skala nasional maupun internasional yang meninjau dan melihat Pulo Kerto. Akan tetapi

untuk mengembangkan kawasan ini menjadi agrowisata terpadu, dibutuhkan dana yang cukup besar. ”Makanya ada beberapa investor yang berpikir ulang,” tukasnya.Estimasi biaya, yakni sekitar Rp200 miliar dengan luas lahan 200 ha. Dan memang kawasan Pulo Kerto memiliki potensi untuk dikembangkan apalagi letaknya yang berbatasan dengan Kabupaten Muaraenim dan Banyuasin atau biasa disebut kawasan segitiga. Sedangkan untuk kawasan Pulo Kemaro yang memiliki nilai historis yang cukup tinggi, terdapat Pagoda umat Budha yang sudah berusia ratusan tahun, memang sangat cocok untuk dijadikan kawasan rohani para wisatawan domestik maupun mancanegara.“Hal ini tentu menjadi keanekaragaman kota Palembang sendiri dalam beragama. Kita lebih mengenal sejarah, dan juga wisatawan juga bisa menikmati agrowisata keluarga di Pulo Kemaro,” tuturnya. Nantinya kawasan Pulekerto akan disulap seperti Taman Mekarsari yang ada di Pulau di Jawa. Pengunjung yang datang dimanjakan dengan buah segar dan kawasan hijau yang sejuk dan nyaman untuk dijadikan tujuan rekreasi keluarga. “Namun, hal ini terwujud jika ada investor yang berani menggelontorkan uang hingga miliaran rupiah untuk membuat kawasan Pulokerto yang terletak di Gandus tersebut menjadi tempat wisata kelas wahid,” ujar Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Daerah (BKPMD) Kota Palembang, Sayuti Hadim. Membangun sebuah kawasan memang tidak mudah. Tak hanya butuh modal yang tinggi, nilai jual wilayah itu ke depan juga jadi perhatian investor. Belum lagi persoalan tanah sengketa yang sepertinya sudah mendarah daging di provinsi ini. Itu juga selalu membuat pelaku bisnis pikir panjang sebelum menanamkan modalnya. (*/bersambung)

Beli Mobil

Dari Hal 1)..................................................................................................

Disinggung mengenai cara dan persyaratan bagi konsumen yang ingin memanfaatkan kredit Amanah ini, sama halnya seperti leasing dan pembiayaan lain. Konsumen silakan cari sendiri barang yang hendak dibeli dan menyiapkan uang 30 persen dari harga barang tersebut. “Sedangkan untuk sisanya 70 persen pihak Perum Pegadaian yang akan membayarnya,” kata dia. Mengenai suku bunga, Pegadaian belum menetapkan. Yang jelas tidak memberatkan konsumen. Kredit Amanah ini, jelas Halomoan, merupakan program pertama perum Pegadaian di bidang pembiayaan. Itu pun sementara ini hanya.Pegadaian Syariah Cabang

Tembus

digadaikan kembali ke Pegadaian. Untuk memiliki logam mulia, masyarakat cukup membayar down payment (DP) 25% dari total harga emas saat ini, dengan rentang kendali maksimal 3 tahun. Keuntungan lain diperoleh masyarakat adalah ketika angsuran lunas, maka harga jual pada tahun berikutnya pasti mengalami kenaikan. “Calon nasabah juga akan mendapatkan sertifikat resmi dari Antam. Berapa pun permintaan masyarakat akan logam mulia ini, kami siap menyediakan. Apalagi saat ini harga emas LM cenderung turun, jadi manfaatkanlah momen ini sebaik-baiknya,” tutur Kusnadi. (oct)

Dari Hal 1)............................................................................................................

39 persen setiap tahun, pelanggan Speedy hingga akhir tahun ditarget berada di angka 2,5 juta pelanggan,” katanya. Dengan pertumbuhan pengguna layanan data yang kian hari semakin meningkat, Nyoman yakin apa yang ditargetkan tersebut akan mendekati kenyataan. Layanan dengan kecepatan stabil menjadikan Telkom yakin mampu merebut pasar layanan data. “Jika kompetitor menawarkan kecepatan dengan embel-embel up to, contohnya paket dengan kecepatan 512 Kbps, maka sampai kapan pun kecepatannya tetap 512 Kbps,” ungkap dia.Untuk lebih membuat pelanggan semakin loyal, program retensi pun dilakukan. Per Oktober

Indah

Patal Palembang dan Pegadaian Syariah Lampung.Semoga dengan adanya Kredit Amanah ini, kata Gaol, dapat membantu masyarakat memiliki suatu barang. Sehingga memperlancar perekonomian Sumsel sesuai dengan yang diharapkan. ”Beberapa waktu lalu memang ada pembiayaan, namun untuk emas Logam Mulia (LM). Sedangkan sekarang untuk kendaraan baik itu baru maupun bekas. Mudahmudahan Oktober ini akan kami terapkan,” tegasnya. Sementara itu, disinggung soal pembiayaan LM (Logam Mulia), satu keuntungan diperoleh nasabah jika melakukan pembelian emas LM di Pegadaian. Yakni emas yang dibeli tersebut dapat

2011, secara nasional untuk paket 384 dan 512 Kbps akan ditingkatkan menjadi 1 Mb hingga jangka waktu yang belum ditentukan. “Tidak hanya itu saja, TPRT yang dilakukan sekarang pun sebagai upaya kami menggenjot pasar telekomunikasi agar lebih bersaing sehat. Sekaligus juga untuk menimbulkan pelanggan loyal,” tuturnya. Program TPRT, Telkom menyediakan 2 mobil Mercedes Benz CClass, 2 Suzuki Swift, 4 Suzuki APV, 12 honda Revo, 40 LCD Tv 32 inchi dan 40 laptop. Dan kebetulan yang mendapatkan grand price adalah pelanggan Telkom asal Palembang dengan nama Tomi Sen. “Ini merupakan penyelengga-

raan keempat, ke depan kami akan membuat promo ini lebih meningkat. Dengan harapan pelanggan lebih loyal dengan setiap produk Telkom, operator milik anak bangsa,” pungkas Wiryanata. Terpisah, pemenang Grand Price TPRT Tomi Sen mengungkapkan, rasa syukur karena mendapat hadiah tersebut. Dia tak punya firasat apa-apa kalau akan menyabet Mercedes Benz C-Class. “Tidak ada target dalam program ini, lagian tagihan kami perbulan hanya Rp100 ribuan. Hadiah ini akan kami manfaatkan, tentu tak lupa terima kasih kami bagi Telkom. Semoga produk dan layanan yang diberikan menjadi sebuah kebutuhan tersendiri di tengah masyarakat,” pungkasnya. (ren)

Dari Hal 1).....................................................................................................................

apakah mungkin “dengan jalan sendirisendiri, orang per orang tanpa mitra, tanpa kerjasama dan sama bekerja dengan orang lain kita dapat menyelesaikan suatu kegiatan/pekerjaan besar untuk Membangun suatu peradaban yang dinamakan Kebersamaan? Apalagi untuk mencapai Indah & Nikmatnya suatu Kebersamaan!! Sangat sulit teman-teman, kalau tidak mau dikatakan impossible karena Kebersamaan itu hanya dapat kita capai dengan kesetaraan “duduk sama rendah dengan tidak ada yang merasa direndahkan dan berdiri sama tinggi dengan tidak ada yang merasa lebih tinggi.” Kaitannya dengan dunia bisnis, saudara-saudaraku saya mempertanyakan mungkinkah tanpa menggalang Kebersamaan dalam suatu Kemitraan yang setara kita dapat membangun, mengembangkan dan memajukan usaha ataupu perusahaan kita?? Apakah mungkin hanya konsumen yang membutuhkan produk perusahaan kita sedangkan kita tidak butuh konsumen dan atau siapapun?? Saudara-saudaraku, Pengalaman berbicara, mencari dan menjadikan seseorang ataupun perusahaan sebagai mitra cukup sulit karena harus bersifat objektif, tidak asal comot agar tiada sesal di kemudian hari. Mitra usaha sejati adalah perseorangan ataupun perusahaan yang mau bekerja sama, sama bekerja dan berkarya dalam arti kata yang positif, bekerja dengan hati, jujur, amanah dan transparan, saling menghargai, asah-asih dan asuh bukan dengan orang yang otoriter, berprinsip benar sendiri, tidak mau mendengarkan pendapat orang lain, maunya jalan dan menang sendiri. Insya’Allah dengan prinsip Indah & Nikmatnya Kebersamaan dalam Kesetaraan, Kemitraan yang kita bangun akan berlangsung dengan baik yang pada lanjutannya prestasi terbaik akan kita raih. Insya’Allah dengan prinsip “Kebersamaan dalam Kesetaraan jujur, amanah & transparan, usaha dan organisasi apapun

Perbaiki

yang kita geluti akan berkembang dengan baik dan secara pelan namun pasti, akan membesar. Bisnis dalam organisasi Berbisnis dalam bingkai organisasi dan berorganisasi sambil berbisnis, itu baik, tapi harus dalam artian yang positif bukan menghalalkan segala cara yang tidak baik, contoh “Melalui jaringan organisasi kita berbisnis, melalui teman-teman organisasi kita berbisnis, dampak ganda akan kita peroleh yakni keuntungan perusahaan kita raih seiring organisasi mendapatkan fee dari transaksi yang kita lakukan. Dengan cara demikian kita mendapatkan rezeki melalui organisasi dan menghidupkan organisasi dengan fee yang kita berikan sebagai salah satu sumber “income” untuk turut serta menanggulangi biaya operasional organisasi Jangan sebaliknya “menggeroti” uang organisasi dengan ilmu “aji mumpung” Relevansi positif daripada “Berbisnis melalui organisasi dan Melalui organisasi kita berbisnis”, saya contohkan diri saya sendiri. “Saya yang bergerak di bidang bisnis Jasa Pengiriman Barang dan Logistik (Ekspedisi) dan Rental Bunga Papan Ucapan (Florist), serta Makanan Khas Terkenal Palembang “Pempek Cilu’Baba” melakukan bisnis melalui organisasi. Caranya, saya menawarkan produkproduk usaha saya kepada temanteman organisasi, dalam hal ini kita tidak perlu merasa malu, rendah diri ataupun segan, dsb karena cara yang kita tempuh adalah legal dan halal. Inilah yang dalam bahasa bisnis gaul disebut “Memanfaatkan Peluang yang Ada”. Saya himbau teman-teman organisasi “Yang perlu Jasa Angkutan, hubungi saya; yang perlu Rental Bunga Ucapan dan Oleh-oleh Pempek, hubungi saya, order pada saya selaku sesama anggota organisasi daripada diberikan kepada pihak luar yang bukan anggota, yang feedbacknya berupa fee bagi

organisasi tidak ada sama sekali. Oleh karena itu, saya berani mengambil sikap “Memanfaatkan hubungan baik dengan sesama rekan organisasi untuk murni berbisnis daripada mengobok-obok keuangan organisasi dengan aji mumpung demi kepentingan pribadi. Satu hal yang penting yang harus kita utamakan dan merupakan kewajiban mutlak kita adalah “lakukan tugas organisasi yang dipercayakan kepada kita dengan baik dan penuh amanah tanpa pamrih bukan sebaliknya dengan pamrih bisnis ataupun pamrih-pamrih tertentu lainnya kita masuk dan menjadi anggota suatu organisasi. Kesimpulan daripada tulisan saya pada dua edisi ini adalah; ”Berkah silaturahmi “membuahkan” Indah & Nikmatnya Kebersamaan” bagi semua tidak terkecuali bagi para pelaku bisnis, seperti pepatah “Banyak teman, banyak rezeki, sumber penghasilan dan pembuka ilham” dan bagi pelaku bisnis yang jeli harus mampu dan berani memanfaatkan setiap peluang yang ada walau sekecil apapun namun dengan cara yang terhormat, santun, legal, dan halal. Bisnis identik rezeki ada dimanamana namun harus digali dan dijemput, rezeki tidak akan datang sendiri tanpa kerja keras, ulet dan pantang menyerah. Pasang niat dan keinginan, Insya’Allah datang ilham dan petunjuk Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa melalui sholat, ataupun mimpi. Tindak lanjuti petunjuk tsb dengan pemikiran yang sehat dan let’s dream come true, jadikan mimpi kita kenyataan yang indah. Demikian pertemuan kita kali, jumpa lagi pada edisi yang akan datang, semoga ada manfaatnya bagi kita semua. (*) *Oleh: H Herryanto Saran pendapat silakan hubungi (0711) 361638, fax (0711) 362452 atau email rdr_ plg@yahoo.com atau email h_herryanto@ yahoo.co.id atau Hp (0812) 786312

Dari Hal 1)...........................................................................................................

Kita berusaha meremajakan dan merenovasi pasar tradisional yakni dengan meningkatkan kebersihan dan pelayanan. Karena imejnya terkesan pasar tradisional kotor dan jorok. Untuk itu, dalam menghadapi persaingan dengan pasar modern yang lebih unggul dalam beberapa aspek. Kebersihan dan kenyamanan masyarakat yang diutamakan seperti pasar 16 Ilir dan pasar Jakabaring.

lain uang dari retribusi pasar tersebut digunakan untuk perbaikan. Terlebih jumlah pasar yang kita kelola di kota Palembang tidak sedikit yakni 33 pasar. Jadi? Kami dapatkan dana untuk perbaikan, peremajaan dan pengelolaan kebersihan dari tarif retribusi di tiap pasar-pasar tradisional yang ada di kota Palembang. Sebesar Rp 2.500 per pedagang yang berjualan di areal pasar yang kami kelola.

Bagaimana kondisi pasar yang ada di kota Palembang sekarang? Kondisi pasar di kota Palembang sendiri sudah mengalami kemajuan. Seperti kita melakukan perbaikan di los dan akses jalan masuk di pasar tersebut seperti pasar Palima, Padang Selasa, Gubah dan lainnya.

Berapa jumlah pasar tradisional di kota Palembang? Ada 33 jumlah pasar yang ada di kota Palembang dengan berbagai tipe, mulai dari tipe A hingga tipe C yakni tingkatan pasar sendiri berdasarkan kelengkapan kebutuhan masyarakat dijual disana dan juga besar kecilnya pasar.

Dananya darimana? Kami merupakan perusahaan daerah, jadi tidak termasuk dalam anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Pemerintah Kota (Pemkot). Dengan kata

Bisa dijelaskan tipe-tipenya? Ada tiga tipe pasar yaitu tipe A meliputi Pasar 16 Ilir, Cinde, Palima dan Jakabaring. Untuk tipe B seperti pasar Sekip Ujung dan tipe C maliputi 3 – 4

Ulu, Sekanak. Berapa total pemasukan PD Pasar dari pasar yang dikelola? Untuk satu pasar tipe A sendiri dikisaran Rp 1,5juta, tipe B Rp 1juta dan tipe C Rp 500 – Rp 1juta termasuk retribusi tersebut meliputi sewa petak, retribusi harian, kebersihan dan sebagainya. Bagaimana dengan pedagang yang berjualan hingga di luar pasar? Hal ini sendiri memang sudah kami himbau kepada pedagang untuk berjualan di dalam karena hal tersebut bisa menggangu kenyamanan yang lainnya. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Satuan Polisi Pamong Ptaja (Pol PP) untuk menertibkan pedagang yang berjualan liar di pasar Untuk pasar tumpah sendiri, bagaimana? -Selama itu tidak mengganggu kenyaman dan ketertiban lalu lintas, seperti pasar yang ada di arah Kamboja. Namun, jika sudah mengganggu, nantinya kami berkoordinasi dengan pihak terkait untuk melakukan penertiban. Kedepan, ada program baru untuk pembangunan pasar? Ada, kami juga menyiapkan pasar guna menambah jumlah pasar baru di kota Palembang yang lebih modern. Namun, kami masih terkendala di lahan karena di kota Palembang sendiri sangat sulit untuk mencari lahan dengan lokasi yang strategis yakni mudah dijangkau oleh masyarakat. Mengakhiri perbincangan, Sayaifuddin Azhar mengatakan, tidak mudah untuk menggelola puluhan pasar yang ada di kota Palembang. Untuk itu, pihaknya menempatkan koordinator di tiap pasar yang ada di tiap kecamatan. Selain itu, untuk kemajuan pasar tradisional di kota Palembang diperlukan dukungan semua pihak antara lain pedagang diharapkan menjual dagangan di lokasi yang sudah ditentukan dan masyarakat bisa membeli di pedagang resmi yakni di dalam pasar untuk menjaga keamanan, kenyaman, dan kebersihan pasar sendiri. (agus rizal)


RADAR PALEMBANG

KULINER KITO

Manis Legit si Roti Monyet Penggila roti manis? Roti manis yang satu ini wajib Anda cicipi. Rasanya manis dan agak lengket karena dilapisi karamel dan kayu manis. Karenanya aromanya wangi semerbak. Sekali coba, dijamin ketagihan. Bersiap saja menjilati jari-jari seperti monyet! Roti manis yang satu ini sering disajikan untuk sarapan orang Amerika. Tampilannya tak jauh beda dengan roti manis biasa. Dicetak dalam cetakan tulban yang berlubang tengah. Hanya saja bagian luarnya dilapisi lelehan karamel dan kayu manis. Tak ada yang tahu pasti mengapa disebut roti monyet alias Monkey Bread. Nama lainnya adalah Pinch Me cake, bubbleloaf dan monkey brains. Mungkin saja karena roti ini lengket maka saat memakan harus ditarik-tarik supaya terlepas. Konon dulu pertama kali diperkenalkan di sebuah majalah wanita Amerika tahun 1950. Lama-ke-

lamaan menjadi populer hingga ke luar Amerika. Roti ini dibuat dari adonan roti manis biasa. Adonan kemudian dibentuk menjadi bulatan-bulatan dan diberi lapisan. Lapisannya berupa mentega leleh, kayu manis bubuk, gula dan kadang-kadang cincangan pecan atau walnut. Setelah itu barulah bola-bola adonan disusun dalam loyang tulban (lubang tengah) dan dipanggang seperti roti biasa. Karena lapisannya lengket di tangan maka orang Amerika biasanya menyantap roti ini dalam keadaan hangat sehingga mudah ditarik dan dilepas. Karena lengket satu sama lain, roti ini harus ditarik-tarik agar terlepas dan bisa dimakan. Konon karena cara makannya ditarik-tarik mirip cara makan monyet maka roti ini disebut Monkey Bread alias roti monyet. Untuk menyantap roti ini sangat dianjurkan

dengan memakai tangan atau jari karena roti akan sulit terlepas jika memakai pisau. Jika sudah dingin, agak sulit menarik roti yang rasanya manis legit ini. Bersiaplah menjilati jari-jari karena berlepotan dengan lapisan karamelnya, mirip dengan monyet. Karenanya lengkap sudah julukan roti ini sebagai Monkey Bread. (dtf)

SENIN 3 OKTOBER 2011 l HALAMAN 6

Resep Hari ini ini mudah dibuat di Sajian mi gaya resto l lembut beradu rumah. Mi yang kenya dan g yang kental gurih dengan kuah udan it ak untuk pembangk wangi. Slruup...en selera di awal minggu ini! Bahan: 500 g mi telur basah Saus: 1 sdm minyak sayur 2 siung bawang putih, cincang halus halus ¼ sdt jahe cincang s sedang 100 g udang kupa 2 sdm saus tiram asin 1 sdm kecap 500 ml kaldu/air k ½ sdt merica bubu 1 sdt garam g tipis 50 g wortel, iris seron

Mi Hot Plate Udang potong-potong it 75 g daun sawi hijau, larutkan dengan sedik 1 sdm tepung kanji, air Taburan: g h goren 2 sdm bawang mera Cara membuat: air panas, tiriskan. · Siram mi dengan hingga ng putih dan jahe · Saus: Tumis bawa a wangi. dan cumi, aduk hingg · Masukkan udang kaku. u, dan air, didihkan. layu. · Masukkan bumb a an, didihkan hingg · Tambahkan sayur aduk hingga mendidih. · Tuangi larutan kanji, Angkat. panas di atas api hingga · Panaskan hotplate benar. ya. · Taruh mi di atasn nya hingga mendidih · Siram dengan Saus dan bergolak. empat orang. (dtf) Untuk s. pana an · Sajik


RADAR PALEMBANG

SENIN 3 OKTOBER 2011 ● HALAMAN 7

Gubernur: Mari Kembangkan Kerukunan Beragama

Gubernur Sumsel H Alex Noerdin disambut antuasias pengurus vihara, ketua YPSBDI dan Kepala Kanwil Kemenag Sumsel Najib Haitami.

GUBERNUR Sumatera Selatan Ir Alex Noerdin Sabtu (2/10) lalu meresmikan Vihara Vimalakirti yang terletak di Ramakasih Palembang. Hadir dalam peresmian tersebut Kepala Kanwil Kemenag Sumsel Najib Haitami, Ketua Yayasan Pandita Sabha Buddha Dharma Indonesia (YPSBDI) Pandita Utama Herwindra Aiko Senosoenoto, Ketua MBI Sumsel Hindralili, Ketua Walubi Sumsel Kianto Halim, Ketua Majelis Rohaniawan Tridarma Komda Sumsel Chandra Husin, Ketua FKUB Sumsel Tohlon Abdul Raub, FKBU Palembang Sairozi, Ketua MUI Sodikun, perwakilan dari umat Hindu dan Kristren sert ribuan umat Buddha yang ada di Kota Palembang. Dalam sambutannya Gubernur mengharapkan dengan diresmikannya vihara ini bisa digunakan sebagaimana mestinya tempat ibadah. “Selain itu juga dibisa dijadikan tempat untuk menumbuhkan, memupuk, dan mengembangkan kerukunan antar umat beragama, dengan adanya kerjasama dari seluruh pihak,” katanya. Lebih jauh Gubernur juga mengajak umat Budha yang ada di kota Palembang untuk sama-sama membangun Sumsel yang lebih baik lagi tanpa adanya perbedaan agama di dalamnya.“Sebentar lagi akan digelar SEA Games di Kota Palembang , mari kita bersamasama menyukseskannya,”hara pnya. Ketua panitia peresmian Vihara Vimalakirti, Jasman Kasinan mengatakan, dengan

FOTO: SALAMUN

Resmikan Vihara Vimalakirti

Gubernur Sumsel melakukan penanaman pohon.

adanya Vihara ini diharapkan bisa membimbing umat Buddha untuk merubah sifat, dan meningkatkan hati kepercayaan. “Ini bukan tujuan akhir kita karena ini merupakan langkah awal untuk membina orang tua, muda untuk bisa memupuk hati kepercayaan dan bisa menjadi manusia yang berguna bagi manusia lainnya,” jelasnya. Sementara itu, sebelum digelar peresmian Vihara, Yayasan Pandita Sabha Buddha Dharma Indonesia (YPSBDI) menyelenggarakan Wahana Negara Raharja (WNR) dari 29 September hingga 2 Oktober yang diisi antara lain penanaman 5 ribu pohon. Pandita Utama Herwindra Aiko Senosoenotoa, mengatakan, WNR adalah kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh YPSBDI bertujuan untuk membina rasa cinta tanah air bagi umat Buddha Nichiren Syosyu di Indonesia. “Adapun kegiatan selama WNR antara lain penanaman

Ketua YPSBDI melakukan penanaman pohon.

Ribuan umat yang menghadiri peresmian vihara.

5 ribu pohon secara bertahap yang dilakukan di kota Palembang dengan diikuti oleh sejumlah tokoh agama dan umat beragama yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat

Beragama (FKUB),” terangnya. (adv/gus)

Gubernur Sumsel memberikan kata sambutan.


RADAR PALEMBANG

SENIN 3 OKTOBER 2011 ● HALAMAN 8

Dukung SEA Games Sepenuhnya PALEMBANG, RP – Kurang lebih satu setengah bulan ke depan, Sumsel akan menggelar SEA Games XXVI, pesta olahraga terbesar di kawasan Asia Tenggara tersebut sedang dan akan memberikan dampak lebih besar terutama kepada perekonomian rakyat Bumi Sriwijaya. Untuk itu, diharapkan dukungan penuh terhadap pelaksanaan even tersebut. Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin Sabtu (1/10) mengatakan dampak ekonomi dengan adanya SEA Games ini sangat luar biasa. Apalagi dengan mampu mengalahkan calon tuan rumah lainnya seperti Jawa Barat dan Jawa Tengah. Masalah utama, aku Alex dalam even sebesar seperti SEA Games ini yaitu pendanaan. Tapi, sambung dia semua permasalahan tersebut teratasi dengan sistem CSR (corporate social responsibility), BOT (built offer transfer), pola investasi, penggunaan dana APBN. “Total Rp 2,2 triliun untuk pembangunan komplek Jakabaring Sport City (JSC),”jelasnya dalam halal bihalan dan temu alumni yakni IKA-FE, IKA MM di Hotel Swarnadwipa. Besarnya dalam yang dibutuhkan tersebut, aku dia kesemua pendanaan tersebut melibatkan pihak swasta dalam pembangunan venues yang ada. “Kita menggandeng banyak sumber dana lokal untuk berpartisipasi terhadap pembangunan tersebut,”kata Alex dalam duskusi panel bertema ‘Dampak SEA Games XXVI/2011 Bagi Perekonomian Rakyat Sumatera Selatan. Selama proses pembangunan kawasan olaharaga terpadu di In-

donesia tersebut, Alex mengakui banyak kendala yang dihadapi. Salah satunya pemberitaan mengenai kasus yang menimpa wisma atlet. Menurutnya, dalam 4 bulan terakhir ini telah membuat kita down grade. Ia menambahkan, akibatnya kita (Sumsel) jelek (image) di luar yang berakibat kepada konsolidasi dana pembangunan. “Para donator yang sebelumnya sudah berkomitmen akhirnya tidak jadi merealisasikan rencana yang telah disepakati diawalnya,” keluhnya. Untuk itu, ia meminta kepada seluruh elemen masyarakat mendukung dengan sekuat tenaga agar pelaksanaan pesta olahraga terbesar dikawasan ASEAN bisa berjalan sukses dan lancar. “Diharapkan partisipasi dari seluruh masyarakat Sumsel, karena ini akan mengharumkan nama bangsa dan negara,”tegasnya. Bagi Sumsel, tegas Alex adanya pelaksanaan SEA Games ini akan membawa banyak manfaat bagi perekonomian rakyat. ”Kawasan komplek JSC merupakan pusat pembinaan olahraga terbaik di Indonesia, sampai dengan rencana membangun universitas olahraga yang menerima para siswa terbaik. Tidak hanya di seluruh Indonesia hingga Asia,” ulasnya. Dalam temu alumni Universitas Sriwijaya tersebut, hadir sebagai pembicara dalam diskusi panel tersebut yakni Ketua DPR RI Marzuki Ali, Staf Ahli Menteri Dalam Negeri RI Musrif Suwardi, Ketua KONI Sumsel Muddai Madang, Dekan Fakultas Ekonomi Unsri Syamsurizal dengan moderator Prof Didik Susetyo. (dav)

Hujan Buatan Diperpanjang Hingga November Dalam rangka menekan titik api atau hot spot yang terjadi di Sumsel, ditetapkan bahwa proses hujan buatan yang semula berakhir 12 Oktober mendatang diperpanjang hingga November. Tujuannya mengamankan pelaksanaan SEA Games dari gangguan kabut asap.

FOTO: SALAMUN

TANGKAP BEBEK: Anggota TNI sedang menangkap bebek pada kegiatan Kodam II Sriwijaya untuk memperingati HUT TNI ke 66.

Gelar Jalan Santai dan Tangkap Bebek Semarak HUT TNI Ke 66 PALEMBANG, RP – Dalam rangka menyemarakan HUT TNI ke-66 sekaligus dukungan terhadap kota Palembang sebagai tuan rumah SEA Games digelar kegiatan Jalan Sehat dan menangkap bebek di Benteng Kuto Besak (BKB) dan perairan Sungai Musi tepatnya di belakang Bekangdam. Komandan Pangkalan Udara Palembang, Letnan Kolonel Penerbang Adam Suharto yang juga Ketua Panitia Jalan Sehat, mengatakan, Jalan Sehat dalam rangka semarak HUT TNI ke-66 jatuh pada 5 Oktober mendatang diikuti seluruh jajaran yang ada di TNI, diantaranya TNI angkatan darat (AD), angkatan udara (AU) dan angkatan laut (AL). “Jalan Santai diikuti 1.600 anggota TNI dan ratusan masyarakat umum dengan tujuan untuk menyemarakan HUT TNI ke-66 juga untuk mempererat tali silaturahmi antar jajaran yang ada di TNI, tetapi tujuan utama dari Jalan Sehat ini, yakni TNI hendak mensukseskan SEA Games ke 26 di Palembang November mendatang,” ungkap Adam. “Sehingga baik Pemerintah Provinsi, Kota Palembang, Kepolisian, TNI dan seluruh masyarakat Palembang wajid mensukseskan SEA Games November mendatang. Karena, sukses SEA Games merupakan tanggungjawab seluruh elemen masyarakat yang ada di Palembang Sumsel,” sambungnya. Untuk rute perjalanannya sendiri, start dimulai di pelataran BKB langsung menuju ke Masjid Agung Palembang sampai ke Jalan Sudirman dan berbelok ke Jalan Letkol Iskandar untuk kemudian menyusuri Jalan Dipenogoro. “Dari Jalan Dipenogoro rombongan peserta Jalan Sehat kemudian berbelok kearah Jalan Merdeka menuju ke kantor Wali Kota Palembang dan berahir kembali di pelataran BKB Palembang,” ujarnya. Bagi setiap peserta yang ikut ambil bagian dalam gelaran Jalan Sehat ini berhak menerima kupon undian yang akan diundi sesaat setelah mencapai garis finis. “Agar peserta yang mengikuti Jalan Sehat ini dapat terhibur dengan ratusan hadiah hiburan yang disiapkan panitia,” harapnya. Sementara itu, Pangdam II/Swj Mayjen TNI S. Widjonarko dalam sambutannya, mengatakan, lomba menangkap bebek ini merupakan salah satu rangkaian dari sekian banyak kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka peringatan HUT ke-66 TNI tahun 2011. “Bertujuan untuk menggali, mengembangkan dan memanfaatkan kebaharian, juga dimaksudkan untuk meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap nilai-nilai tradisi luhur budaya bangsa Indonesia. Kegiatan lomba menangkap bebek kali ini sengaja kita laksanakan di sungai Musi,” tuturnya. Lebih lanjut Pangdam mengatakan, bahwa lomba menangkap bebek ini juga dimaksudkan untuk memberikan hiburan kepada masyarakat Kota Palembang sekaligus menjalin rasa kebersamaan serta hubungan yang akrab dan harmonis antara Keluarga Besar TNI dengan segenap warga masyarakat Kota Palembang. (gus)

PALEMBANG, RP – Diselasela persiapan water bombing di Bandara SMB II, Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin kemarin (2/10) mengatakan pertama akan dilakukan diwilayah sekitaran Palembang, khususnya Jakabaring, itu dulu. Selanjutnya, kata Alex baru diperluas ke wilayah lainnya. Pelaksanaanya, menurut dia tim darat akan dipadukan dengan water bombing dengan menggunakan helikopter. ”Untuk sementara hujan buatan di stop, karena tadinya diharapkan demikian akan tetapi awanya tidak ada sehingga pesawat untuk hujan buatan dipindahkan ke Jambi,”jelasnya. Tetap, aku dia pihak BPPT

terus memantau kondisi awan di Sumsel, kalau ada peluang untuk hujan buatan maka akan kembali dan melaksanakannya di Sumsel. Berdasarkan data terakhir BPBD, dalam 3 hari terakhir masing-masing 27 September tercatat 410 titik api, 28 September tercatat 238 titik api dan 30 September tercatat 48 titik api. Kepala UPTD Penanggulangan Kebakaran Sumsel, Ahmad Taufik kemarin mengatakan proses hujan buatan diperpanjang hingga November mendatang, tujuannya tidak lain menekan jumlah titik api dan mengamankan pelaksanaan SEA Games mendatang dari gangguan kabut asap. Pemadaman sendiri, sambung dia dilakukan dengan proses water bombing sendiri akan mengambil air di venues ski air di komplek Jakabaring Sport City. ”Baru 1 helikopter yang datang denga kapasitas 600 liter air, kemudian akan menyusul 3 atau 4 helikopter lainnya dengan kapasitas berbeda yakni 800 liter, 1000 liter dan 1200 liter,” ulasnya. Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sumsel, Sigit Wibowo kemarin mengatakan pelaksa-

FOTO: SALAMUN

WATER BOOMBING: Gubernur Sumsel naan water bombing kali ini masing-masing kabupaten dan kota di Sumsel mengganggarkan dana termasuk pemerintah pusat. Tercatat, beber dia APBD (Palem-

Garbarata SMB II Segera Operasi PALEMBANG, RP – Sebagai persiapan pihak PT Angkasa Pura II dalam menghadapi SEA Games November mendatang, segera mengoperasikan 2 garbarata (terowongan menuju pesawat) tambahan yang rencananya pertengahan Oktober ini. Membuat daya pelayanan penerbangan menjadi maksimal. Jadi dengan dioperasikannya garbarata tersebut maka kini jumlahnya menjadi 5 garbarata. Kepastian tersebut diungkapkan Manager Operasioal PT Angkasa Pura II, Iskandar Hamid

kemarin (2/10) di Bandara SMB II. ”Tinggal penyelesaian akhir (pembangunan garbarata), pertengahan bulan ini (Oktober) sudah running (beroperasi),”jelasnya. Ia menambahkan, minggu ini akan dipasang kaca sehingga garbarata tersebut sudah bisa dioperasionalkan. Selain itu, sambung dia pihaknya sudah melakukan perluasan landasan untuk parkir pesawat terbang, sehingga dari sebelumnya hanya 8 pesawat kini sudah menjadi 12 pesawat. ”Kalau Air Bus sudah bisa mendarat di Bandara SMB II,

H Alex Noerdin menyalami para regu water boombing

di bandara Sultan Mahmud Badarudin II.

tapi kalau ada Boing 747 memang masih harus melakukan perluasan,”ulas Iskandar. Selain itu, pihak pengelola bandara juga telah merampungkan pembangunan terminal penumpang tahap pertama. Awalnya, 23 ribu meter persegi terminal penumpang telah dilakukan penambahan seluas 3.500 meter persegi, dan segera akan dilakukan perluasan 11 ribu meter persegi tahap kedua. ”Daya tampung penumpang di terminal menjadi makin banyak, sebagai salah satu persiapan menghadapi SEA Games,” ujar dia. (dav)

bang) sebesar Rp 1,3 miliar. Kemudian, lanjut dia APBD kabupaten dan kota di Sumsel (di luar Palembang) sebesarRp 1,5 miliar dan dana APBN sebesar Rp

Bagikan Seribu Kartu Asuransi Jiwa

Bank Siapkan Layanan SEAG PALEMBANG, RP – Sebulan lagi even SEA Games akan dilaksanakan di Palembang, Sumatera Selatan. Kalangan perbankan tengah menyiapkan diri terkait pelaksanaan pesta olahraga negara Asia Tenggara tersebut dan diminta Bank Indonesia (BI) segera melaporkan rencana kerjanya. Peneliti Ekonomi Madya Kantor Bank Indonesia Palembang, Faturahman kemarin perbankan mesti siap dalam menyongsong SEA Games. Dukungan tersebut, dalam bentuk membuka layanan perbankan disekitaran venues kawasan Jakabaring Sport City, tidak hanya bagi atlet juga pengunjung pertandingan. Sebelumnya, kata Fatur perbankan di Palembang yang ingin memberikan layanan seperti pembukaan stan bank, mobile ATM, atau pelayanan penukaran uang harus melapor ke Bank Indonesia. ”Laporan tersebur

meliputi lokasi, sisi keamanan dan waktu operasionalnya,” kata Fatur. Tujuannya, bisa diketahui perbankan apa saja dan layanan apa saja yang dibuka. “Mestinya bank-bank di Sumsel sudah siap memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah, ada atau tidak SEA Games. Termasuk kesiapan mengisi uang di mesin ATM guna mendukung transaksi,” tukas dia. Kesiapan tersebut, diamini Kepala Bank Mandiri Kanwil II Palembang, Adang Joedianto akhir pekan lalu (1/10) Bank Mandiri siapa menyukseskan SEA Games, kami juga akan mendukung layanan perbankan di sekitaran venues SEA Games. ”Khusus ATM sendiri memang sudah di siagakan,” tegasnya. Saat ini Bank Mandiri mempunyai 83 kantor cabang reguler, 3 kantor cabang prioritas, 478 unit mesin ATM, dan 3.293 unit mesin

Electronic Data Capture (EDC). ”Dengan apa yang kami miliki, bank ini siap. Kita akan menyiapkan 2 unit Mandiri Mobile,”ujar Adang. Head Consumer and Retail BNI Region Palembang, Minto Yuwono mengatakan kami sudah rapat beberapa kali dengan panitia SEA Games termasuk BMPD, hasilnya ada aturan mengenai lokasi, kemudian layanan apa saja yang diberikan saat SEA Games berlangsung. Ia menambahkan, pihak bank diwajibkan berkoordinasi kepada panitia akan ada fasilitas pendukung di venues SEA Games, termasuk menghadirkan BNI Layanan Gerak sampai dengan layanan money changer. “Pada intinya BNI saat ini siap menyokong pelaksanaan SEA Games, sudah mengelompokkan lokasi perbankan, jangan sampai terjadi tabrakan (area kerja),” imbuh dia. (oct)

800 juta. Makin maraknya titik api yang terjadi, aku dia berasal dari kebun baik swasta maupun rakyat, tapi kebun yang belum termanfaatkan. (dav)

FOTO: DOK

Sarimuda

Rp 25 Juta/KK PALEMBANG, RP - Sebanyak 1.000 kartu asuransi jiwa gratis dibagikan kepada masyarakat yang tersebar di 16 Kecamatan yang ada di kota Palembang. Program Forum Amal Kemanusiaan (Fakem) Kota Palembang sendiri bertujuan untuk mengurangi kerentanan penduduk kurang mampu. Ketua Umum Fakem, Ir H Sarimuda MT, mengatakan, jika asuransi yang dibagikan yaitu asuransi jiwa yang meliputi kecelakaan, dan meninggal. Pemberian asuransi jiwa gratis ini berdasarkan pengamatan dan keprihatinan terhadap masyarakat kurang mampu. Mereka yang mendapatkan musibah, disulitkan dengan pembiayaan. “Pemberian asuransi gratis

yakni sebesar Rp25 juta untuk satu kepala keluarga (KK), merupakan bentuk kepeduliaan kita terhadap masyarakat kurang mampu. Khususnya terhadap mereka yang sudah sulit dalam perekonomiannya, ditambah lagi dengan adanya musibah,” kata Sarimuda usai acara penyerahan simbolis kartus asuransi kepada masyarakat kurang mampu di Hotel Swarna Dwipa, kemarin (2/10). Mulai awal berdirinya 5 tahun lalu, tambah Sarimuda, yakni memang memperhatikan masyarakat kurang mampu. Salah satunya menyediakan mobil ambulan. Sebab, bagi masyarakat kurang mampu yang kena musibah tidak dapat membawa jenazah kerumah duka dengan ketidaan biaya. “Kami dari awal telah melakukan kegiatan sosial, salah satunya pengadaan ambulan gratis. Ini memberikan kontribusi kepada masyarakat kita, agar mereka yang tadinya kesulitan untuk membawa pulang jenazah kerumah duka, dengan adanya ambulan Fakem mereka merasakan sangat terbantu. Karena mereka tidak lagi mengelaurkan dana, karena kita berikan gratis,” ujarnya. Lanjutnya, dengan adanya pemberian kartu asuransi secara gratis kepada masyarakat kurang mampu dapat terlaksana terus menerus kedepannya dan diharapkan, tidak hanya 1000 ini, tapi kedepan akan terus menerus juga didata oleh pengurus Fakem bekerjasama dengan LSM Ampera mendata warga yang memang kurang mampu untuk layak diberikan asuransi gratis. (gus)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.