RP1_10102011

Page 1

REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803)

Radar Palembang INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

Harian Bisnis

SENIN 10 OKTOBER 2011 TERBIT 16 HALAMAN harga eceran Rp 2.000

Jalan Santai Radar Palembang bersama Esia Meriah! Menjadi kata yang tepat menggambarkan suasana Jalan Santai Super Spektakuler Harian Bisnis Radar Palembang bersama Esia di Stadion Kamboja, kemarin (9/10). Lebih dari 28 ribu peserta dari kalangan pelajar hingga umum, tumpah ruah memenuhi jalan stadion Kamboja. Kata peserta, Ini bukan lagi super spektakuler tapi super-super spektakuler! ❏ Ke halaman 5

Super-Super

FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

SPEKTAKULER Lulu An Najah, Bocah SD Peraih Grand Prize Mobil

Janji Nggak Ngompol 7 Hari Agus Rizal - PALEMBANG Bisa jadi, tanggal 9 Oktober 2011 ini, tidak akan pernah lepas dari ingatan Lulu An Najah. Ya, murid kelas 1 SD ini adalah peraih hadiah utama Jalan Santai Super Spektakuler Radar Palembang bersama Esia, yakni satu unit mobil. PULUHAN ribu peserta Jalan Santai Super Spektakuler Radar Palembang bersama Esia yang digelar pukul 06.00 WIB di halaman Stadion Kamboja ini, sempat diguyur hujan pagi harinya. Namun itu tidak menyurutkan peserta yang ingin mengikuti kegiatan ini. Salah satunya Lulu An-najah yang sudah datang kendati kondisi cuaca Palembang sedang diguyur hujan. ❏ Ke halaman 5

Lulu dan ayahnya

Esia Lebih Dekat ke Pelanggan ACARA Jalan Santai Super Spektakuler Radar Palembang bersama Esia berlangsung sukses. Selaku sponsor utama perasaan bangga menggelayuti Esia. Melalui kegiatan ini, provider hijau itu jadi lebih dekat dengan pelanggan setianya. Director Corporate Services PT Bakrie Telecom Tbk Rakhmad Junaedi mengatakan, keikutsertaan Esia dalam acara spektakuler ini tidak lepas dari hubungan baik yang telah terbina. ”Apalagi dengan akan melibatkan massa dalam jumlah banyak akan menjadi sebuah brand awareness tersendiri bagi Esia di mata warga Palembang,” ungkapnya. Pandangan dirinya sendiri mengenai acara tersebut sangat apresiatif, apalagi acara jalan santai dapat dikatakan merupakan suatu hal yang positif. Disinggung mengenai target sendiri, Rakhmad mengungkapkan, pihaknya ❏ Ke halaman 5

Rakhmad Junaedi


ial to r

er v Ad

Silaturahmi Danrem 044 Garuda Dempo (Gapo) Dengan Tokoh Agama, Pemuda, Masyarakat dan Paguyuban-Paguyuban di Sumsel

FOTO: SALAMUN/RADAR PALEMBANG

Danrem 044 Garuda Dempo (gapo) Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo foto bareng bersama para ketua, pimpinan agama, tokoh masyarakat, dan ketua paguyuban-paguyuban di atas Kapal Putri Kembang Dadar.

Erwin R Bakri Asisten I Pemkot Palembang

Asep Taufik Rahman Dandim 0418

Hermanto Wijaya Ketua Dewan Kehormatan Walubi Sumsel

KOMANDAN korem 044/Garuda Dempo (Gapo) yang baru Kolonel Inf Dwiyanto Budi Prabowo Sabtu (8/10 ) bertempat di Diatas Kapal Putri Kembang Dadar menggelar silaturahmi dengan tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan tokoh paguyuban yang ada di Sumatera Selatan. Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim O418 Letkol Asep Taufik Rahman, Ketua Dewan Kehormatan Walubi Sumsel Hermanto Wijaya, Ketua FKUB Sumsel Tohlon Abdul Raup, Ketua Walubi Kianto Halim, Ketua Majelis Buddhayana Indonesia Sumsel Hindralili, Ketua Karang Taruna Sumsel Yuddha Pramono, Ketua FPI Habib

Riziq, Asisten I Pemkot Palembang Erwin R Bakri dan banyak tokoh lainnya. Sementara itu, Dandim Militer 0418 Letkol Infantri Asep Taufik Rahman dalam sambutannya mengaku sangat terkesan dengan persatuan yang ada di Palembang dan Sumsel terutama dari segi agama yang berbeda-beda tapi indah. “Saya juga berharap dengan persatuan dan keamanan yang tercipta antara umat beragama dan masyarakat, bisa turut mensukseskan SEA Games di Palembang. Karena dengan bantuan semua pihak dan komponen masyarakat SEA Games bisa berjalan dengan baik dan lancar,” ujarnya. Ketua Dewan Kehormatan Walubi Sumsel Hermanto Wijaya menyambut antusias kegiatan silaturahmi ini karena menurutnya sangat bermanfaat dalam membina silaturahmi. “Selama ini silaturahmi yang ada sudah sangat baik sekali. Mudah-mudahan melalui acara ini bisa lebih erat lagi,”ujar pria yang dikenal low profil dan memiliki jiwa sosial yang tinggi ini. Komandan Korem 044 Garuda Dempo Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo mengatakan digelarnya kegiatan ini selain untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh agama, pemuda, masyarakat dan paguyuban yang ada di Sumatera Selatan juga untuk memperkenal diri selaku Danrem 044 Garuda Dempo yang baru. “Yang jelas kita berharap melalui kegiatan ini bisa lebih memaksimalkan dukungan terhadap program-program pemerintah baik itu pemerintah kota Palembang maupun provinsi Sumatera Selatan,”katanya.(adv/sep)

Komandan Korem 044 044 Garuda Dempo Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo sedang memperkenalkan diri dan arahan kepada seluruh sedang ketua-ketua organisasi pemuda, tokoh agama, agama,tokoh tokoh paguyuban.. paguyuban

Komandan Korem 044 Garuda Dempo Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo sedang berbincangbincang dengan Hermanto Wijaya didampingi Dandim 0418 letkol Infantri Asep Taufik Rahman.

Komandan Korem 044 Garuda Dempo Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo sedang berdialog dengan pengurus FPI dan peserta lainnya.

Para tokoh agama,tokoh masyarakat, tokoh paguyuban, para ketua organisasi kemasyarakatan pemuda dan karang taruna sedang mendengarkan arahan Komandan Korem 044 Garuda Dempo Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo

Hermanto Wijaya sedang mengantar Danrem 044 Garuda Dempo (gapo) Kolonel Infantri Dwiyanto Budi Prabowo didampingi Dandim 0418 Letkol Infantri Asep Taufik Rahman dan jajaran Korem .


REDAKSI TELP FAX

: (0711) 361638 : (0711) 362452

PEMASARAN Iklan : (EXT 806) Sirkulasi : (EXT 803)

SENIN 10 OKTOBER 2011 INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

TERBIT 16HALAMAN Harga eceran Rp 2.000

Harian Bisnis

www.radarpalembang.biz

Aktifkan KPE, Free Sembako

ORI 008 Mulai Dicari PALEMBANG, RP - Pemerintah menawarkan penjualan Obligasi Negara Ritel seri 008 (ORI008) untuk memenuhi sebagian dari pembiayaan APBN 2011, mulai tanggal 7 - 21 Oktober. Meski baru beberapa hari, animo obligasi ini lumayan besar. Obligasi ini memiliki kupon 7,3 % dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia terhitung mulai 27 Oktober. ObligasiORI 008 memiliki tenor tiga tahun atau jatuh tempo 15 Oktober 2014. “ORI 008 ini diyakini banyak peminat, meskipun di Palembang tidak dapat kuota secara pasti. Akan tetapi bagi para investor yang berminat akan kami bantu mendapatkannya ke pusat. Hanya

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

❏ Ke halaman 5

BERITA Selengkapnya halaman 5 PAKET SEMBAKO: Bank Sumsel Babel memberikan paket sembako secara gratis kepada nasabah

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

OPERASI:Kapal Musi River Cruise Pelita Jaya Express 05 senilai Rp 4 miliar resmi beroperasi, kemarin (9/10).

yang telah mengaktifkan layanan SMS Banking atau Telepati (Transaksi Seluler Tanpa Henti).

2012, Tekanan Ekonomi Besar JIKA tidak melakukan antisipasi sejak dini, sektor usaha dari berbagai lini akan terkena gerusan krisis Eropa dan Amerika Serikat yang belum mempunyai tanda untuk pulih. Bahkan, Sumsel yang mengandalkan ekpor bahan mentah harus bersiap kehilangan pasar.

PROFIL Johar Arifin SH MH

KAJARI SEKAYU

Tidak Hanya Materi Tetapi Juga Mental

T

AHUN ini merupakan tahun yang membahagiakan bagi Kajari Sekayu Johar Arifin SH MH. Di tahun ini ia bersama istri tercinta Siti Khodijah bisa menunaikan ibadah haji ke tanah suci. Keduanya akan bertolak ke Surabaya dan berangkat dari tanah kelahiran menuju tanah suci 18 Oktober 2011 melalui program haji plus. “Saya sudah lama pingin naek haji. Tapi baru kali ini kesampaian, sebab selama ini saya mesti mempersiapkan

Selengkapnya Pesona Gaya Halaman 5

Nilai Ekspor Sumsel (USD) Bulan 2010 Januari 139.345.343 Februari 213.090.120 Maret 278.743.013 April 289.466.842 Mei 302.532.752 Juni 304.929.775 Juli 279.260.641 Total 1.807.359.486 Sumber : BPS Sumsel

2011 479.022.162 409.208.532 425.355.501 470.597.507 495.519.511 396.131.739 451.270.182 3.127.105.134

Target Beras Bulog Anjlok PALEMBANG, RP - Awalnya target serapan Bulog Sumsel pada 2011 sebesar 120 ribu ton. Namun, akibat terjadi kemarau sejak Juli hingga September lalu, target tahun ini diturunkan separuhnya hingga menjadi 60 ribu ton. Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Sumsel Hj Nelly, akhir pekan lalu (7/10), di gedung DPRD Sumsel mengatakan, di beberapa daerah sudah masuk musim penghujan. Dan tampaknya merata seperti di Musi Rawas, bahkan sebagian sawah lebak OKI sudah masuk masa panen. Ia menambahkan, inilah keuntungan dari Sumsel yang memiliki aneka model persawahan seperti sawah lebak, sawah pasang surut hingga sawah yang berbasis irigasi. Dengan masuknya masa tanam tersebut, Nelly yakin serapan beras di Bulog juga bakal naik. ”Insyaallah, karena dengan tanam di Oktober masih bisa panen di Desember 2011. Bahkan, sawah tadah hujan juga sudah masuk masa tanam,” jelas dia. Sebelum datangnya musim hujan awal Oktober, Nelly mengaku, beberapa daerah di Sumsel mengalami fuso dengan total ❏ Ke halaman 4

PALEMBANG, RP – Pertengahan September 2011, cadangan devisa yang dimiliki Indonesia

berada di level USD 120 miliar. Anjlok, hingga USD 114 miliar berdasarkan data Bank Indonesia

per 30 September lalu. Tidak lain dan tidak bukan, ini terjadi lantaran intervensi bank sentral

terhadap pelemahan rupiah yang cukup dalam terhadap mata uang ❏ Ke halaman 5


SENIN 10 OKTOBER 2011 l HALAMAN 4

RADAR PALEMBANG

Target Beras lahan 500 hektar. Hanya saja, tidak sampai gagal panen. Menurutnya, jumlah tersebut kecil dibandingkan dengan luas lahan persawahan yang ada di Sumsel yakni 800 ribu hektar. Kepala Bulog Divre Sumsel Bambang Napitupulu mengatakan, sekitar 120 ribu ton merupakan target awal serapan beras dari Bulog. Tapi di pertengahan tahun dilakukan revisi menjadi 60 ribu ton karena ada kendala cuaca yang ekstrim tahun ini. Hingga kini, Bulog Divre Sumsel baru merealisasikan serapan sebesar 40 ribu ton. ”Sisa target serapan 20 ribu ton lagi masih kami usahakan, kita all in dan all out merealisasikan target tersebut,” jelas Bambang. Menurutnya, tidak ada alasan tidak menyerap beras petani, berdasarkan Inpres No 7 dan No 8, harga HPP yang ditetapkan Rp 5.060 per kilogram malah kami beli dengan Rp 6.100 per kilogram. Dan, kata dia, tidak menutup kemungkinan akan ada insentif harga lagi. Jangan lupa, sambung dia, masih ada gabah di tangan petani yang akan digiling menjadi beras ketika masuk musim tanam untuk konsumsi keseharian. Dan itu berpeluang menjadi realisasi serapan beras petani oleh Bulog.

Dari Hal 3).......................................... Bahkan, diakuinya tak lama lagi akan masuk beras serapan kepada Bulog dari OKU Timur. Kebutuhan Beras Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumsel, Eppy Mirza kemarin (7/10) mengatakan, Sumsel kini alami over suplai beras, dari kapasitas hasil panen kalau kondisi normal 2 juta ton. ”Kebutuhan (beras, red) kami hanya separuhnya. Sumsel menyuplai beras ke provinsi lain lantaran berbasis NKRI,” jelas dia. Menurutnya, distributor melihat lebih menguntungkan menjual beras ke luar Sumsel. Sedangkan pemerintah hanya bertugas menjaga stok beras agar stabil, juga menjamin distributor lancar dan pasokan harus rutin. Beberapa daerah yang menjadi sentra beras provinsi yakni Belitang, Banyuasin, Musi Rawas, OKI dan Muba. Dalam rangka menjaga kestabilan harga, Eppy meminta para distributor untuk menambah stoknya. Sebelumnya, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pihak Polda Sumsel. Sebab, kata dia, jangan sampai penambahan stok beras di kalangan distributor dikatakan sebagai menimbun beras. (dav)

Gelar Promo Menarik Superstar Family Karaoke & Resto PALEMBANG, RP – Promo menarik tiada henti kembali ditawarkan oleh Superstar Family Karaoke & Resto yang terletak di jalan Residen Abdul Rozak kepada tamu yang datang. Dikatakan oleh Manager Superstar Family Karaoke & Resto, Ery Syafranto, jika untuk konsep sendiri pihaknya menghadirkan konsep untuk semua kalangan dari keluarga hingga kawula muda bisa menikmati berkaraoke dengan fasilitas yang disediakan oleh Superstar Family Karaoke & Resto. “Kita sediakan sembilan room yang terdiri dari satu room VIP, tiga room deluxe dan lima untuk room biasa. Sedangkan untuk harga selama satu jam yakni Rp 95 ribu untuk room VIP, Rp 65 ribu untuk deluxe dan Rp 50 ribu untuk room biasa,” ujarnya, kemarin. Selain itu, pihaknya juga mnyediakan paket untuk tiga jam yakni hanya dengan Rp 250

ribu untuk VIP, Rp 180 ribu untuk deluxe dan biasa sebesar Rp 125 ribu. ”Fasilitas yang kita tawarkan antara lain komputer digital, ruangan AC, TV layar datar dan fasilitas pendukung lainnya yang akan memanjakan tamu yang datang,” tukasnya. Nah, para pengunjung yang datang juga bisa memesan makanan karena Superstar Family Karaoke juga memiliki Resto dengan aneka menu seperti mie goreng, kentang goreng dan sebagainya yang dibuat oleh koki profesional. “Kita juga menyediakan voucher senilai Rp 25 ribu bagi masyarakat Palembang yang sudah kita sebar. Jadi ketika akan berkaraoke disini, tinggal dipotong vouchernya,” tukasnya. Lanjut Ery, jika pihaknya menyediakan free room untuk masyarakat Palembang yakni antara pukul 13.00 – 15.00 WIB dan 18.00 – 20.00 WIB untuk harihari tertentu. “Untuk karaokenya kita buka dari pukul 13.00 sampai 02.00 malam, sedangkan untuk resto yaitu 18.00 sampai 02.00 dini hari,” pungkasnya.(gus)

Transmusi Sepi Penumpang PALEMBANG, RP – Pengoperasian Bus Rapit Transit (BRT) Transmusi di malam hari sepi penumpang setelah satu minggu beroperasional dikarenakan warga belum banyak mengetahuinya. Aries Rahmansyah, manager Transmusi, mengatakan minimnya penumpang yang naik bus Transmusi di malam hari akibat warga belum banyak yang mengetahui. “Halte juga masih gelap belum ada lampu. Mungkin penumpang masih khawatir kalau mau menunggu disitu,” ujarnya. “Belum lagi, banyak kendaraan yang parkir di depan halte. Seperti di depan PTC Mal. Ini menyebabkan bus tidak bisa menepi di halte dengan sempurna. Ini jadi bahan evaluasi kita,” sambungnya.. Sementara itu, Direktur Operasional PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J), Yusransyah, mengatakan, jika saat ini setiap koridor rata-rata hanya membawa 11 penumpang di malam harinya. “Untuk load factor sekitar 32 persen. Mungkin karena masih banyak yang belum tahu Transmusi sudah melayani sampai pukul 21.00,” ujarnya. Meskipun sepi, tambah Yusran, pihaknya akan tetap mengoperasionalkan Transmusi pada malam hari yakni setiap koridor dilayani lima bus. Tapi kalau untuk tahap uji coba dengan load factor 32 persen sudah tergolong bagus. “Kita akan evaluasi lagi minggu depan, kalau jumlah penumpang terus naik mungkin ada penambahan armada,” katanya. Belum adanya penerangan di halte serta keamanan di halte, menjadi salah satu factor penumpang enggan menunggu bus. “Kita sudah sampaikan dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Palembang dan Dinas Penerangan Jalan Pertamanan dan Pemakaman (DPJPP). Mudah-mudahan, bisa cepat ditindaklanjuti,” pungkasnya.(gus)

Larang Operasional Bus Kota H-15 SEA Games

Menjelang perhelatan SEA Games ke 26 yang akan diadakan November mendatang. Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang merencanakan penyetopan operasional bus kota yakni akan dilakukan sejak H-15 SEA Games untuk mengantisipasi kemacetan yang terjadi sepanjang even internasional tersebut berlangsung. PALEMBANG, RP – Wakil Walikota Palembang, H Romi Herton, mengatakan, jika untuk bus kota, H-15 pihaknya berencana akan melarang operasional dan hal ini nantinya akan berlaku

sejak 28 Oktober mendatang, bus kota tak diperkenankan lagi melintas di kota bervisi internasional tersebut. “Ini semua untuk mengurangi kepada kendaraan bermotor saat SEA Games nanti. Ketika SEA Games selesai, mereka bisa jalan lagi,” ungkap Romi kepada wartawan usai membuka Jalan Santai Super Spektakuler Radar Palembang bersama Esia di Stadion Kamboja, kemarin (9/10). Nah, jika dihitung, maka jumlah hari bus kota tidak operasional yaitu selama 26 hari. Jadi, penghentian operasional tersebut sifatnya hanya sementara. Karena ketika even dua tahunan antar negara Asia Tenggara tersebut selesai dilaksanakan, bus kota bisa melintas trayek seperti semula. Menurutnya, yang akan operasional saat even tersebut berlangsung adalah kendaraan milik Pemkot Palembang yang dikelola SP2J, yakni BRT (Bus Rapid Transit) Transmusi. “BRT Transmusi tetap jalan, yang tidak

kita perbolehkan adalah bus kota dan sebagainya,” tukasnya. Untuk BRT Transmusi, tambah Romi, sangat dibutuhkan masyarakat, sehingga akan memberi pelayanan di kota Palembang menggantikan bus kota. “Insyaallah, Transmusi akan beroperasional hingga 24 jam dan memberikan pelayanan pada masyarakat,” tambahnya. Romi juga mengungkapkan tentang pemberhentian mobil dinas di lingkungan Pemkot Palembang yang tak boleh digunakan selama SEA Games. “Untuk mobil dinas, tak boleh dipakai sejak H- 7 sampai H+ 7,” terangnya Mobil berplat merah tersebut tak boleh digunakan selama 25 hari karena pelaksanaan even olahraga se Asia Tenggara tersebut selama 11 hari yakni 11 hingga 22 November, H-7 sebelum tanggal 11 Nobember dan H+7 sesudah tanggal 22 November. “Kita juga imbau kepada masyarakat agar tak menggunakan kendaraan pribadi selama even

Disperindag Sebar Stan UMKM PALEMBANG,RP - Guna memaksimalkan manfaat ekonomi kepada para pelaku usaha selama SEA Games khususnya Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM), pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Sumsel akan memaksimalkan setiap space atau tempat-tempat berkumpulnya atlet SEA Games. Kepala Dinas Perindag Provinsi Sumsel, Eppy Mirza akhir pekan lalu (7/10) mengatakan kita meminta kepada kabaupaten dan kota di Sumsel untuk memanfaatkan anjungan mereka yang ada di komplek Dekranasda. Pemanfaatan tersebut, ulas dia bisa dengan membuat sejumlah acara selama SEA Games berlangsung. Mengingat, kata Eppy pasti atlet selepas bertanding akan mencari hiburan. Nah, Sriwijaya International Expo bisa menjadi ajang pengenalan budaya Sumsel, dan menjadikan hiburan yang bersifat promosi kepada negara tetangga. Sriwijaya International Expo, hingga kini tercatat 19 provinsi yang sudah ikut serta. Selain itu, masih ada sejumlah negara Asia Tenggara yang juga peserta SEA Games XXVI berpartisipasi yakni Malaysia, Singapura, Laos, Kamboja, Thaialand dan Vietnam.”Misalnya cabang olaharaga tinju pada malam hari di mulai, ketika selesai bertanding maka para atlet tersebut bisa menikmati hiburan,”jelas dia. Ia menambahkan, pihaknya akan segera membuat surat ke-

pada PHRI (Perhimpunan Hotel dan Restoran), karena pameran ini (Sriwijaya International Expo) sifatnya sporadis, bisa dilaksanakan di Dekranasda, Jakabaring dan hotel. Bahkan, Disperindag Sumsel juga melakukan kebijkan serupa kepada KONI Sumsel. Menurut Eppy, kita juga akan membuat surat kepada KONI untuk menggelar pameran di wisma atlet, memajang sejumlah karya UMKM Sumsel. Tujuannya tak lain kepada para atlet yang lelah selepas bertanding, dan enggan berjalan keluar wisma atlet, maka stan yang berada di wisma tersebut bisa dimanfaatkan. Ta k k e t i n g g a l a n , E p p y menghimbau kepada para pelaku UMKM stand by di sentra kerajinannya masing-masing. Alasannya, akan ada beberapa rombongan baik terkait SEA Games atau Sriwijaya International Expo yang akan datang, melihat secara langsung bagaimana proses pembuatan kerajinan tersebut. Khusus Sriwijaya International Expo yang dilaksanakan antara tanggal 12-20 November mendatang, diprediksikan menyerap tamu 1000 orang dari 10 negara Asia Tenggara yang tengah bertanding selama SEA Games. Dengan spending money (daya belanja) masing-masing oleh oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel sebesar Rp 1 juta per hari baik untuk makan hingga membeli suvenir.Eppy berpesan, kepada para pelaku UMKM dan peserta lainnya yang ikut dalam pameran

Sriwijaya International Expo, tidak memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan dengan harga yang terlalu tinggi. (dav)

tersebut berlangsung. Ini supaya kita memberi keleluasaan kepada tamu untuk bisa menikmati Palembang dengan baik, tanpa ada hambatan kemacetan lalu lintas,” pungkasnya. Sebelumnya, Walikota Palembang, H Eddy Santana Putra meminta Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang segera melakukan simulasi lalu lintas untuk pelaksanaan SEA Games. Orang nomor satu di Palembang tersebut, juga men-deadline Di-

shub untuk sudah merampungkan sistem lalu lintas saat SEA Games nanti, paling lambat 15 Oktober. Untuk pembatasan kendaraan pribadi, menurut Eddy, hal itu bisa saja diterapkan. Tapi, harus ada sistem yang benar-benar pas, jadi tidak menimbulkan masalah baru. Eddy juga meminta, Dishub untuk mengevaluasi apakah bus kota dan angkutan umum yang melintasi Jembatan Ampera, tetap bisa melintas selama SEA Games. (gus)


SENIN 10 OKTOBER 2011 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

Aktifkan KPE

Dari Hal 3).............................................................................................................................................

PALEMBANG, RP - Bank Sumsel-Babel mengajak para Pegawai Negeri Sipil (PNS) mengaktifkan Kartu Pegawai Elektronik (KPE). Kemudian bagi para nasabah Bank Sumsel Babel (swasta dan umum) yang juga mengaktifkan layanan SMS Banking, atau lebih dikenal dengan nama Telepati (Transaksi Seluler Tanpa Henti), akan memperoleh hadiah. Satuan Promosi Bank Sumsel-Babel Linpatralisda mengatakan, bagi nasabah yang mengaktifkan KPE atau layanan SMS Banking akan mendapatkan hadiah yang dapat mereka pilih sendiri. “Kami tawarkan hadiah berupa bahan pokok seperti sirup, gula pasir, minyak goreng, dan tepun terigu. Jadi bagi nasabah baik itu PNS maupun umum yang mengaktifkan kedua hal tersebut dapat memilih

ORI 008

ing, nasabah dapat melakukan transaksi perbankan di mana saja kapan saja dengan menggunakan telepon seluler. “Tidak rugi mengaktifkan kedua hal ini. Jadi mari mulai sekarang diaktifka,” katanya. Sementara itu, berdasarkan data terakhir, jumlah kepemilikan KPE tercatat untuk Sumsel mencapai sekitar 105.385 kartu. Dari pertama sosialisasi beberapa waktu lalu, KPE yang aktif sekarang berkisar 20,23 persen dari angka tesebut. Nah, dalam program berlangsung lima hari ini. Bank Sumsel Babel menargetkan sekitar 50 sampai 100 nasabah yang mengaktifkan KPE maupun SMS Banking perhari. “Jadi tunggu apalagi segera aktifkan KPE dan dapatkan sembako pilihan sendiri, di mana kesempatan ini terbatas,”tukas dia. (oct)

Dari Hal 3)..................................................................................................................................................................

saja, belum tentu jumlahnya sama dengan permintaan,” imbuh Pimpinan Danareksa Palembang, Aidil Idham, kemarin. Peruntukan ORI 008 adalah bagi warga negara Indonesia (WNI). Sifatnya, individu atau perseorangan. Ini berarti, warga negara asing (WNA) tidak dapat melakukan pembelian ORI seri terbaru itu. Masih menurut dia, berkaca dari perkembangan ORI 007 sebelumnya. Di Sentra Investasi Danareksa Palembang, dari kuota yang diberikan sekitar Rp 1 miliar terealisasi sekitar Rp 600 juta. “Nah, kalau kuota secara nasional untuk ORI 008 sekitar Rp 200 miliar sampai Rp 600 miliar, dengan keyakinan optimis target tersebut tercapai. Jadi, bisa saja sebelum batas penawaran produk ini sudah sold out (terjual, red),”

esia Lebih

imbuh Aidil. Obligasi negara ritel termasuk sukuk ritel, menurut Aidil makin memberi kontribusi kepada pembiayaan APBN pada 2011. Obligasi ritel ORI dan Sukuk Ritel memberi kontribusi 8-9% atau Rp15 triliun hingga Rp18 triliun dari jumlah bruto surat utang yang ditawarkan sebesar Rp200 triliun. Sementara itu, Tim Leader Trimegah Asset Management (AM), An Am Ta, mengatakan, Trimegah Securities memang menjadi salah satu dari 25 agen penjual ORI resmi yang ditunjuk oleh pemerintah. ”Nah kalau bicara berapa banyak kuota yang diberikan di cabang Palembang memang belum tahu persis. Tapi ada beberapa calon ivestor sudah menanyakan,” ujarnya.

Peminat ORI ini diprediksi banyak, apalagi tingkat kupon yang ditawarkan lebih tinggi dari deposito dan tabungan. Dibandingkan seri sebelumnya tingkat kupon menurun mengikuti SBI, ORI 008 sendiri pas dengan pola investor yang menginginkan return rutin (tiap hari), kemudian sebagai persiapan pensiun. Lebih lanjut kata Aan, kelebihan yang tidak terbantahkan ialah ORI 008 dijamin pemerintah. ”Inilah penyebab ORI menjadi investasi laris manis dan banyak peminat. Sebab dari sisi keamanan, pemerintah sendiri langsung menjamin, dan bisanya peminatnya ialah kelas investor menengah ke atas, sebab minimal uang yang dijadikan investasi ialah Rp 5 juta,” imbuhnya. (oct)

Dari Hal 1).........................................................................................................................................................

tidak memiliki target khusus. “Ini kami jadikan semacam sebuah silaturahmi dari Esia kepada masyarakat Palembang, terutama dengan pelanggan loyal kami. Apalagi dalam acara itu, kami memberikan apresiasi khusus kepada pelanggan yang mengikuti jalan santai,” jelasnya. Tidak hanya didaulat sebagai sposor utama, Esia pun menggelontorkan berbagai hadiah menarik khusus bagi pelanggannya, mulai dari sepeda motor, DVD, lemari es, mesin cuci, dan lain-lain.Dirinya menambahkan, acara seperti itu akan sangat pas untuk kembali menggemakan

Janji

langsung hadiah yang ditentukan,” jelasnya beberapa waktu lalu. Dia menambahkan, program bagi-bagi hadiah ini berlaku mulai Senin, (10-14 Oktober 2011). Dan pengaktifan dapat dilakukan melalui SMS Banking, ATM atau Customer Service Cabang A Rivai Palembang. “Hadiah bagi yang mengaktifkan melalui ATM dan SMS Banking dapat diambil langsung di Bank SumselBabel Cabang A Rivai Palembang dengan menunjukkan bukti slip aktifasi SMS Banking, bisa juga datang langsung,” katanya. Lebih dari, banyak keuntungan dari mengaktifkan KPE dan SMS Banking tersebut. Di antaranya, dapat berfungsi sebagai Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan kartu Debit Bank Sumsel Babel. Sedangkan keuntungan mengaktifkan SMS Bank-

MTSS (Melek Tarif Sadar Sinyal) yang sudah digembar-gemborkan selama ini. ”Ada dua pesan dalam program tersebut yang ingin kami sampaikan mengenai tarif super hemat dan sinyal Esia yang kuat,” kata Rakhmad. ”Terlebih belum ada operator lain yang berani memberi garansi khusus, jika pelanggan terganggu komunikasinya karena masalah sinyal kami siap mengganti. Esia memberikan hal yang beda dengan kompetitor,” tegasnya. Program MTSS diakui sebagai sebuah gerakan yang mengajak masyarakan untuk pandai memilih

jaringan operator bertarif murah dan memiliki sinyal kuat. “Masyarakat harus mengetahui secara pasti berapa biaya yang mereka keluarkan untuk menelepon. Karena mayoritas masih beranggapan bahwa menelepon ke sesama GSM jauh lebih murah jika dibandingkan dengan telepon dari Esia ke GSM. Padahal, kenyataannya terbukti sebaliknya,” katanya. Lewat gerakan yang baru dicanangkan ini, Esia mencoba membuktikan langsung bahwa tarifnya murah untuk menelepon ke sesama pelanggan Esia dan ke operator lain, termasuk GSM. (ren)

Dari Hal 1)...................................................................................................................................................................................

Lulu berangkat bersama berlima saudaranya yakni si uwak Siti Humaidah, kakak M Yazin Arrozadi, dan dua keponakan, diantar oleh orang tuanya pasangan Fatah Hidayat dan Aidah Imtihana. Nah, saking antuasinya ternyata Lulu tidak sempat untuk sarapan. Setelah mengikuti rute yang telah ditentukan panitia, puluhan ribu peserta termasuk Lulu mulai menanti pengumuman pemenang. Semua peserta melihat kupon masing-masing menantikan angka berikutnya yang dibacakan. Tak sedikit penonton yang kecewa karena kupon yang ia pegang tidak masuk. Setelah melewati fase demi fase pengumuman hadiah, akhirnya hadiah utama yakni grand prize satu unit Suzuki Estilo segera diumumkan. Hadir juga dalam acara itu untuk menjadi saksi yakni dari pihak kepolisian dan notaris untuk membuktikan keabsahaan pemenang tanpa adanya rekayasa. MC kegiatan, perlahan menyebutkan nama pemenang satu unit mobil tersebut dan para peserta melihat kuponnya masing-masing dan ketika nomor diumumkan, pemilik angka langsung histeris. Tampak dari kejauhan seorang ibu-ibu bersama anak kecil usia 6 tahun naik ke atas panggung. Wajah keduanya memerah tatkala menerima duplikat kunci dari panitia. Bahkan, air mata ibu dan anak tersebut langsung tumpah saat diminta menaiki mobil seharga lebih dari ratusan juta tersebut. “Saya uwaknya, orang tuanya nggak ikut jalan santai ini. Yang dapat bukan saya, tapi keponakan saya ini,” kata Siti Homaidah kepada wartawan sembari menggendong seorang anak yang bernama Lulu tersebut. Radar Palembang pun langsung mewawancarai Lulu bersama keluarga besarnya di kediamannya yakni Jl Letkol Adriansz, Sukabangun II, Perumahan Puri Impian 2, blok B RT 02/RW 01, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami. Saat wartawan ini menyambangi rumah Lulu, isak tangis di panggung berubah senyum bahagia. Usut punya usut ternyata, anak usia 6 tahun itu hanya memiliki satu kupon untuk bisa beruntung mendapatkan hadiah utama yang menjadi rebutan banyak orang. Apalagi, beberapa peserta ada yang di antaranya memiliki lebih dari satu kupon untuk satu orang. Bahkan ada yang memiliki 100 kupon. Lulu hanya bisa tersenyum ketika ditanya

perasaannya mendapatkan kupon diidampingi si ayah, ibu, uwak, dan keponakannya. ”Maunya dapat sepeda,” celoteh bocah kelahiran Palembang, 18 Maret 2005 lalu ini. Nah di dalam rumah tipe 36 dengan sudah renovasi di sana-sini termasuk ditingkatkan ini diisi oleh 10 orang antara lain ayah, ibu, dan dua saudara Lulu beserta uwaknya yakni Kosid Mukarom dan Siti Humaidah dan ketiga anaknya. ”Alhamdulillah, kami mensyukuri apa yang diberikan Allah, kuncinya adalah ikhlas,” ujar Fatah Hidayat, ayah dari Lulu An Najah saat dibincangi di ruang tamu rumahnya. Perbincangan cukup lama dan hangat, tatkala, Fatah mengaku, menamakan anaknya Lulu An Najah yang artinya Permata Keselamatan memiliki kesan dan cerita tersendiri sebelum Lulu lahir atau ketika istrinya hamil tua, ia harus ikut menjadi relawan bersama Forum Ukhuwah Umat Islam Sumsel ke bencana tsunami Aceh 2004 silam. Ia bersama 8 tokoh agama hanya mengantarkan dan membawa kembali ke Palembang. Karena keesokan harinya istrinya akan melahirkan, ia mendapat musibah kecelakaan di Muara Jambi saat perjalanan pulang menuju Palembang. Bahkan, ia diberitakan meninggal saat itu oleh salah satu media lokal di Jambi. Tapi, informasi ia kecelakaan tak disampaikan kepada keluarganya di Palembang. ”Sengaja tidak dikasih tahu istri, agar tidak khawatir. Apalagi, saat itu tangah menanti kelahiran Lulu,” jelas dosen Fakultas Syariah IAIN Raden Fatah Palembang dan istrinya Aida Imtihana yang juga dosen Fakultas Tarbiyah di IAIN Raden Fatah ini Untuk pemberian nama Lulu sendiri, Fatah sempat ngebleng, sehingga spontan dinamakan Lulu An Najah. Bahkan, ia juga merasa stres karena harus mengganti mobil jenis Kuda yang ia sewa secara rental dari salah satu penyedia jasa sewa mobil di Palembang. ”Biaya servis-nya mencapai Rp 48 juta, karena pusing tak memiliki uang, saya menggadaikan SK PNS senilai Rp 25 juta ke bank. Sedangkan sisa biaya pengganti servis, saya pinjam kanan-kiri. jadi, utang baru lunas setelah 5 tahun mencicil,” katanya. Fatah mengaku, tak memiliki firasat akan mendapatkan hadiah mobil tersebut. Bahkan, saat ia dihubungi kakak iparnya yang menemani

Lulu dalam jalan santai, ia mengaku tak percaya. ”Ya nggak percaya, bahkan saya ditelepon dua kali masih tetap belum percaya,” ungkapnya. Barulah ketika sampai di lokasi jalan santai, ia percaya ketika akan menjemput keluarganya yang ikut kegiatan tersebut, ia langsung dipeluk anaknya sambil nangis. ”Lulu bilang, dia dapat hadiah mobil. Setelah itu, saya langsung percaya,” jelasnya. Nah, sebenarnya keinginan Lulu ikut dalam ajang tersebut, memang sudah lama. Namun, pengambilan tiket baru ia lakukan pada malam sebelum kegiatan. ”Tapi, saat itu saya memberi syarat pada anak saya, kalau ikut jalan sehat itu, jangan ngompol 7 hari dan diiyakan,” katanya. ”Untuk keinginan ikut jalan sehat tersebut untuk mendapatkan hadiah sepeda, tapi alhamdulillah malah dapatnya mobil, nantinya hadiah mobil trersebut bila mampu membayar pajaknya, akan digunakan untuk mengantar sekolah,” tukasnya. Kadang, kata Fatah, ia harus membonceng lima orang di motor. Lulu juga sempat ngeluh kalau badannya sakit naik motor tersebut,” katanya. Sebelumnya untuk keperluan mengantar sekolah, uwaknya sendiri, mengajar di kawasan Pelabuhan, sedangkan dua anaknya sekolah di Jl Cendana dekat kompleks PT Pusri dan uaknya pria wiraswasta di Pasar Lemabang. Jadi, ia juga sempat mendengar keinginan Lulu memimpikan mobil untuknya sekolah. Fatah sendiri, sudah memiliki mobil APV yang ia beli seken dengan join uang bersama orang tuanya. ”Mobil APV ini, digunakan untuk saya kerja bersama istri kadang bergantian dengan orang tua untuk pemakaiannya,” ungkapnya Mantan penjual koran ini dan kerja serabutan seperti jual gorengan, bubur ayam dan lainnnya, mengatakan, tidak ada persiapan khusus yang dilakukan anaknya ikut jalan santai tersebut. Bahkan, sebelum berangkat anaknya tidak makan karena terlalu semangat untuk ikut kegiatan tersebut. Katanya, untuk mengganti biaya pajak hadiah kendaraan yang ia terima, akan berunding dengan keluarganya yang lain. ”Apakah pinjam uang dulu dengan saudara yang lain, tapi maunya untuk antar jemput anak sekolah, sehingga tidak lagi naik motor karena bonceng lima,” katanya sambil mengakhiri pembicaraan ini. (*)

2012, Tekanan Ekonomi dolar Amerika Serikat. Optimisme terhadap perekonomian Indonesia sempat membumbung manakala mata uang rupiah bermain di level Rp 8.500 per USD. Kini, rupiah kembali bermain pada level awal 2011 dengan posisi terakhir, Rp 8.968 per USD pada penutupan perdagangan Jumat 7 Oktober lalu. Pelemahan rupiah tersebut masih dibayang-bayangi akan terjadi krisis seperti 2008 lalu. “Walaupun data statistik ekspor belum menunjukan penurunan, kekhawatiran terhadap dampak ini negatif tetap ada. Cuma ekspor Sumsel pasarnya cukup terdiversifikasi, dengan barang ekspor Sumsel adalah barang komoditas strategis. Seperti CPO, sebagai bahan baku makanan atau cooking oil,”jelas Peneliti Ekonomi Madya Kantor Bank Indonesia Palembang Faturachman kemarin. Kondisi tersebut, sambung Fatur, diharapkan dampak negatifnya bisa minimal. Sebelum kondisi buruk tersebut, yang pasti bank akan memasukan faktor potensi resiko dalam rencana bisnisnya di 2012. Misalnya melihat kembali rencana ekspansi kredit dan sektor mana yang punya potensi resiko cukup tinggi. Krisis, menurutnya, berakibat pada permintaan dunia di sektor industri pengolahan. Sepanjang 2011, walaupun dihantui krisis Eropa dan Amerika Serikat yang bisa berdampak kepada ekonomi di Sumsel, nilai ekpsor Sumsel secara year on years masih lebih baik. Pengamat Ekonomi dan Guru Besar FE Unsri, Prof Didik Susetyo kemarin mengatakan, krisis Eropa dan Amerika Serikat akan cepat berdampak kepada ekonomi khususnya Sumsel.

Tidak Hanya Materi materi juga restu anak-anak,” ujarnya. Menurut pria kelahiran 1955, ini merupakan haji pertama baginya. Diakuinya, berhaji tidak hanya menyangkut kesiapan materi ataupun panggilan berhaji seperti yang banyak disebutkan orang. Karena siap materi, belum tentu bisa dengan leluasa berangkat dan pergi haji. Sebab, di sisi lain banyak hal yang mesti dipersiapkan termasuk kesiapan

Dari Hal 3).........................................

Dampaknya, tidak akan terjadi pada 2011 ini tapi pada 2012 atau awal 2013 mendatang. Sumsel sendiri, kata Didik, banyak melakukan ekspor bahan baku, seperti karet, CPO harus mencari pasar baru selain Eropa dan Amerika Serikat seperti yang sedang dijajaki yakni pasar Asia dan India. ”Memang masih sangat kecil (Pangsa Eropa dan AS) dilihat dari total ekspor Sumsel yakni 13-15 persen tetap saja harus diantisipasi. Tetap, harus dimanfaatkan jeda 1-1,5 tahun ke depan mencari pasar baru yang potensial melakukan penetrasi kepada pasar yang tidak sama seperti sebelumnya,” ujarnya mengingatkan. Ada dua dampak yang akan dialami dengan adanya krisis tersebut, sisi ekonomi, pertumbuhan ekonomi turun, dan sisi fiskal, munculnya risk off. Jika sewaktu tiba-tiba investor menarik dananya, kejadian tersebut akan berantai. Menurut Didik, pada bisnis perbankan, aktivitas peminjaman akan mengalami penurunan, ekspansi kredit akan terganggu. Mengingat krisis Eropa dan AS berpeluang menurunkan minat permintaan barang komoditas Sumsel baik perkebunan, pertambangan dan sektor lainnya. ”Saya optimis bisnis perbankan masih akan berkembang, dan perekonomian masih akan mendekati 6 persen bahkan bisa di atas 6 persen. Karena pergerakan pemilu 2013 di Sumsel akan mulai kelihatan di 2012,” jelas dia. Wakil Ketua Perbarindo (Perhimpunan BPR Indonesia) Sumsel H Barori Basri kemarin mengatakan, jelas krisis yang terjadi di Eropa dan AS akan berdampak secara tak langsung kepada ekonomi Sumsel. Ekspor Sumsel di-

yakini akan terganggu sehingga daya peminjaman kredit akan tersendat, karena pasar dari debitur berkurang. Bagi, bank dengan basis korporasi akan terasa. Tidak halnya dengan BPR, menurut Barori, BPR dengan fokus kepada pelaku UMKM tidak akan banyak tergganggu, dan ini menjadi keunggulan dari BPR, bisa bertahan jika krisis terjadi. ”Uang yang disimpan dalam BPR jumlah rekeningnya banyak namun dengan jumlah yang tidak terlalu besar. Kekhawatiran rush (tarik dana besar-besaran, red) bisa dipastikan tidak ada,” ulasnya. Sedangkan untuk penyaluran kredit, tetap ada kekhawatiran. Terutama dalam pemberian kredit. Di tengah resiko bisnis bank makin membesar, dan bank sendiri dituntut terus melakukan ekspansi. Maka pilihannya jatuh kepada memperketat margin yang didapat. Menurutnya, bisa jadi margin bank yang akan diperoleh makin kecil, dari 5 persen menjadi 3 persen. Kekhawatiran serupa dirasakan Marketing and Promotion Manager PT Daya Cipta Sarana-Suzuki Sumsel dan Bengkulu, Baheramsyah. ”Pasar 2012 memang makin besar, karena persiapan harus dilakukan sedini mungkin. Termasuk potensi adanya krisis yang terjadi,” jelasnya. Guna pasar otomotif tetap tumbuh, kata Baher, Suzuki akan melengkapi varian maticnya, setelah ada Spin, Skywave, Skydrive kini ada Nex dengan segmen low end. ”Pemilu pada 2013 mendatang, membuat banyak pergerakan yang dilakukan pada 2012 sehingga membutuhkan akomodasi. Ditengah daya beli masyarakat terpengaruh, maka segmen low end pilihan tepat,” ujar dia. (dav)

Dari Hal 3).................................................................

mental dan juga fisik. “Konsep berhaji itu menurut saya harus ada niat dulu. Karena ada bentuk kemauan itu Allah kasih jalan, atau istilahnya dapat panggilan,” ujarnya. Meski tidak lama lagi akan bertolak ke Surabaya, pria yang sudah tiga tahun menjabat Kajari Sekayu ini mengaku, belum terlalu siap secara fisik. Dalam tes kesehatan yang dilakukan beberapa waktu lalu, dirinya masih

bermasalah dengan stamina. Karena itu, memasuki masa cuti 10 Oktober nanti Johar akan menjalani program olahraga rutin sebelum berangkat haji. “Belakangan saya sangat sibuk bekerja, hingga tidak sempat olahraga. Makanya pas tau stamina sya drop, saya berpikir akan memprogramkan olahraga seperti lari pagi dan lainnya,” pungkasnya. (ace)

Super-super

Dari Hal 1)..................................................................................................

PALEMBANG, RP - Kota Palembang, kemarin pagi (9/10) sempat diguyur hujan, namun itu tidak menyurutkan antusias peserta Jalan Santai Super Spektakuler Radar Palembang bersama Esia, mengikuti kegiatan ini. Walau terlambat sekitar setengah jam dari jadwal, masyarakat kota ini tetap tak goyah demi hadiah grand prize city car Suzuki Estillo, serta puluhan hadiah menarik lainnya. Rutenya, start di Stadion Kamboja (Jalan Mayor Santoso), Jendral Sudirman, masuk RRI, Angkatan 45, Kapten A Rivai, Sudirman, dan kembali ke Stadion Kamboja. Peserta menempuh sekitar 7 Km perjalanan. Dalam sambutannya, Wakil Walikota H Romi Herton yang membuka kegiatan mengatakan, berterima kasih kepada Radar Palembang yang sudah menggelar jalan santai bagi masyarakat, khususnya pelajar di metropolis. “Ya, kegiatan jalan santai merupakan olahraga yang telah memasyarakat, apalagi diikuti puluhan ribu orang,” kata Wawako yang sempat tertegun menyaksikan jumlah peserta yang berjubel. Selain itu, tambah Wawako, kegiatan ini bisa menjadi ajang silaturahmi antarmasyarakat Kota Palembang. Untuk itu, ia sangat mengapresiasi kepada Radar Palembang yang telah menggelar kegiatan yang sangat bermanfaat seperti ini. “Mudahmudahan kegiatan ini bisa menjadi agenda tahunan Radar Palembang. Lantaran manfaat kegiatan ini sangat positif dan sekaligus menggalakkan olahraga di kalangan masyarakat,” terangnya. Tak lupa, Wawako Romi juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Radar Palembang yang beberapa waktu lalu merayakan hari jadi ke delapan. “Semoga tetap maju, dan memberikan informasi bisnis kepada para pelaku bisnis di Palembang pada khususnya, dan Sumsel pada umumnya,” ujar Romi. Sementara itu, General Manager Radar Palembang Tirtoniadi Sinaga mengungkapkan, mengapresisasi masyarakat Palembang yang sudah mengikuti acara Jalan Santai Super Spektakuler Radar Palembang bersama Esia ini. Terbukti 28 ribu peserta yang sudah registrasi. “Antusiasme masyarakat Palembang sangat luar biasa, walaupun kondisi pagi hari diguyur hujan, tidak menyurutkan masyarakat untuk datang,” kata Tirtoniadi Sinaga di

sela-sela acara, kemarin (9/10). Untuk lebih memeriahkan acara, kata Tirtoniadi, Radar Palembang menyiapkan hadiah satu unit mobil sebagai hadiah utama. Hal ini juga sudah menjadi style Radar Palembang menyiapkan satu unit mobil bagi peserta yang beruntung. “Kami juga menyediakan hadiah lain seperti dua unit motor, televisi, meja belajar. Nah, kita juga mempunyai program khusus yakni hadiah langsung bagi sekolah yang mengirimkan peserta paling banyak yakni satu unit motor, televisi, meja belajar, dan sejumlah hadiah menarik lain,” jelasnya. Lebih lanjut Tirtoniadi menegaskan, kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan Harian Bisnis Radar Palembang. Sebab, di samping untuk mengenalkan Radar Palembang kepada masyarakat terutama para pelaku bisnis di Sumsel, juga untuk lebih menggalakan olahraga jalan santai. Padat Merayap Sementara itu, sejumlah ruas jalanan di Kota Palembang jadi lautan manusia. Ribuan manusia berjalan dengan rapi, start dari Stadion Kamboja, lalu melintasi jalan Jendral Sudirman, kemudian belok ke lorong dekat stasiun RRI Palembang, tembus ke Jalan angkatan 45. Melewati jalan Kapt Arivai, belok dari simpang rumah sakit Charitas. Lalu, menyurusi simpang empat lampu merah Sekip, belok ke kanan dan terakhir finish kembali lagi ke stadion Kamboja. Sekitar pukul 06.30 WIB start di mulai, setidaknya menghabiskan waktu sekitar satu jam untuk menyelesaikan ruteJalanSantaiSuperSpekatukeler 2011 ini. Terpantau selama jalan santai berlangsung ada dua titik yang benarbenar terlihat dipadati peserta, yaitu di JalanJendralSudirmantepatnyasebelum fly over dan jalan Kapten Arivai. Lalu lintas pun tidak terganggu dengan adanya kegiatan jalan santai ini. Sebab, pelaksanaanya Minggu pagi (9/10) dan kondisi lalu lintas pun tidak padat.. Dari sisi peserta, didominasi kalangan pelajar dan ibu-ibu. Peserta yang terdiri dari kalangan pelajar telihat membentuk rombongan sendiri. Sebab rata-rata berasal dari satu sekolah dengan didampingi guru masing-masing. Ada juga peserta yang terlihat beristirahat sejenak, tepatnya di depan kantor

cabang utama Bank BCA Palembang dan di dekat Rumah Sakit Charitas. Sementara itu, setelah memasukkan kupon di pos pertama di sekitaran Jl Angkatan 45 di dekat Palembang Square, ada beberapa peserta yang memilih jalan pintas dan sebagian lagi peserta yang memang memiliki jiwa ingin hidup sehat, meneruskan sesuai dengan rute yang ditetapkan panitia. “Rute jalan santai kali ini lebih jauh dibandingkan tahun 2007 lalu. Tapi berhubung sama teman-teman satu sekolah dan didampingi ibu guru, jadinya tidak terlalu capek. Meskipun tadi minta tiga gelas air minum dan 5 bungkus permen Espresso,” tukas salah satu peserta yang juga pelajar SMP, Ayu. Setelah tiba di garis finish, kemeriahan terus terjadi. Dengan bimbingan instruktur dari Mesach Studio peserta langsung bergoyang senam aerobik. Meski tidak semuanya mengikuti gerak lincah instruktur, suasana di depan panggung utama tetap terlihat sesak. ”Senamnya enejik banget. Kami jadi mudah berkeringat. Radar Palembang hebat bisa menyajikan acara seperti ini,” tutur Rahmi, peserta dari Plaju yang begitu bersemangat mengikut rangkaian acara. Meski terlihat fun dengan berbagai acara hiburan, ketegangan tetap dirasakan peserta. Mereka mulai menanti siapa pemenang hadiah utama mobil. Bahkan saking antuasiasnya ada saja peserta yang memanjat tower Stadion Kamboja. Satu per satu, panitia pun mengundi kupon yang beruntung. Mulai dari magic com, televisi, kulkas, hingga paketpaket hiburan dari sponsor. Nah, selagi menanti, tidak lupa pembawa acara Ferry dan Cristine membagi-bagikan suvenir dari sponsor kepada peserta. ”Woii...lepas kesini,” teriak peserta yang berdiri jauh dari panggung utama mengharap leparan kaos dari Ferry. Nah, ketegangan tidak terjadi hanya sebatas itu. Pengumuman pemenang langsungsatuunitmotorHondauntuksekolahdenganpengirimpesertaterbanyak pun digelar. Terlihat ekpresi tegang pelajar-pelajar yang banyak menggunakan baju seragam sekolah itu. Setelah disaksikan dan disahkan notaris, panitia pun mengumuman SMKN 7 Palembang sebagai pemenang. Riuh rendah pun langsungmembahaketikapelajar-pelajar di SMKN 7 teriak kegirangan. Puncak ketegangan terjadi ketika di akhir acara, panitia mulai mengundi grand prize city car. Kupon yang tadinya dikumpulkan dari kotak kaca, langsung dikeluarkan sehingga terlihat memenuhi panggung. Director Corporate Services PT Bakrie Telecom Tbk Rakhmad Junaedi didaulat untuk mengambil satu kupon dengan mata tertutup. Rakhmad pun sepertinya tahu ketegangan yang dirasakan peserta. Dengan nada bercanda, Rakhmad mulai menyebutkan satu per satu nomor kupon yang beruntung itu. Dimulai dari angka yang paling belakang, nomor terdepan, lalu empat digit di tengah. Akhirnya munculah nama Lulu An Najah, seorang bocah yang baru diketahui masih duduk di bangku 1 SD. Sambutan hangat datang dari berbagai pihak, bukan hanya peserta yang terkagum dengan keberuntungan Lulu, panitia pun ikut larut dalam suasana haru tersebut. (oct/gus)


SENIN 10 OKTOBER 2011 l HALAMAN 6

Gubernur Fokus

Sambut SEA Games

GUBERNUR Sumsel H Alex Noerdin akhir pekan kemarin, benar-benar disibukan dengan beragam aktivitas menyambut SEA Games. Orang nomor satu di provinsi ini pun memulainya dari hanya memantau perkembangan pembangunan venues bersama Ketua KONI/KOI Rita Subowo, menyaksikan Kejuaraan Tenis Internasional di Lapangan Tenis Jakabaring Sport City Palembang, melihat Kejuaraan Sepak Takraw di Sriwijaya Promotion Center, hingga meresmikan Kapal Musi River Pelita Jaya di Dermaga BKB Palembang.

N

AH, khusus untuk peresmian Kapal Musi Cruise River Pelita Jaya Express 05, Gubernur punya pandangan tersendiri. Menurut Gubernur, hadirnya kapal ini diharapkan mendukung program promosi wisata Sungai Musi yang ada di Sumsel kepada wisatawan baik domestik dan asing. ”SEA Games nanti, banyak tamu yang datang bisa memanfaatkannya,” jelas dia. Melalui kapal tersebut, tamu yang datang bisa menikmati indahnya keberadaan Sungai Musi yang membelah kota Palembang tersebut. Menurut Alex, Kapal Musi River Cruise ini merupakan angkutan bagi para wisatawan untuk menyaksikan keindahan Sungai Musi dari dekat. Keberadaan kapal tersebut, akan sangat membantu dalam menggaungkan bahwa Sumsel tidak hanya kaya akan sumber daya alam yang berada di perut bumi seperti barang tambang, atau yang di atas bumi seperti perkebunan, pertanian, persawahan dan lainnya. Sumsel, kaya akan beraneka ragam potensi yang siap dimaksimalkan untuk kemajuan provinsi. ”Ini adalah kapal yang sangat bagus dan baik dan harus diberikan apresiasi kepada putra daerah yang membantu terwujudnya perkembangan wisata di Sumsel,” ulasnya. A Rivai, pemilik kapal mengatakan, kapal tersebut sengaja direnovasi guna menyemarakkan SEA Games yang akan berlangsung di Palembang November mendatang. Ia menambahkan, kapal ini nantinya dapat digunakan para wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri untuk menjelajahi Sungai Musi saat SEA Games mendatang. Secara spesifikasi, kapal tersebut mempunyai pajang 34,4 meter dan lebar 7 meter ini yang kehadirannya bertujuan untuk memperkenalkan wisata Sungai Musi agar dapat lebih mendunia. ”Kapal ini mempunyai kapasitas tampung hingga 230 penumpang dan merupakan kapal rakitan tahun 2002. Sehingga masih dikatakan sebagai kapal yang baik,” tukasnya. (adv/dav)

Pantau Venues Bersama Ketua KONI/KOI Saksikan Pertandingan Pemanasan SEA Resmikan Kapal Wisata

FOTO-FOTO: UNTUNG SARWONO/HUMAS PEMPROV SUMSEL

Keterangan foto : 1. Gubernur menyaksikan Kejuaraan Tenis Internasional di Lapangan Tenis Jakabaring Sport City Palembang. 2. Gubernur meresmikan Kapal Musi River Pelita Jaya di Dermaga BKB Palembang. 3. Gubernur bersama Ketua KONI/KOI Rita Subowo meninjau Venue Seagames di Jakabaring. 4. Gubernur menyaksikan Kejuaraan Sepak Takraw di Sriwijaya Promotion


Elektronik & Furniture

RADAR PALEMBANG

SENIN 10 OKTOBER 2011 ● HALAMAN 7

Karpet Hangatkan Ruangan KARPET adalah elemen pelengkap ruangan yang bisa menjadi nilai tambah jika warna dan penempatannya sesuai dan serasi dengan ruangan tersebut. Teori dasar untuk membuat ruangan terlihat lebih luas adalah dengan menggunakan warna – warna terang mendekati putih, dan akan menjadi padu jika di isi furniture dengan corak warna senada. Akan tetapi efek dari penerapan teori diatas adalah menjadikan suasana di dalam ruangan tersebut terlihat “dingin”. Dari permasalahan di atas, Griya Desain akan memberi tips dengan menghadirkan karpet sebagai penghangat ruangan. Pilih tekstur karpet yang berbulu lebat, warna cokelat bisa menjadi pilihan karena warna ini akan membuat ruangan lebih bersahabat. Setelah itu berikan aksen dengan penambahan bantal dengan warna contras atau senada dengan warna karpet.Setelah itu berikan bunga – bunga sebagai pelembut suasana ruangan, pelengkap yang terakhir adalah dengan penambahan kursi single santai dengan warna yang berbeda dari furniture ruangan tersebut. (*)

FOTO: RENDRA

Tv 32 Inchi Lagi In PALEMBANG, RP – Tv dengan lebar 32 inchi sekarang sedang in. Televisi ini memeberikan sensasi lebih dari sisi gambar dan menjadi sebuah pilihan tersendiri di mata konsumen. Staf Promotion PT LG Electronics Indonesia Fabiansyah mengatakan, secara menyeluruh masyarakat Palembang sedang giat mencari tv dengan ukuran 32 inchi. “Perbandingannya jelas, secara kualitas gambar jauh lebih tajam dan puas dengan harga yang masih cukup terjangkau di konsumen Palembang,” katanya. Terutama untuk produk Cinema Tv yang mampu menghasilkan kualitas dari Smart Tv dan ketajaman gambar 3D.

Harga yang berada dikisaran Rp4 juta, diakui masih cukup terjangkau oleh kantong masyarakat Palembang. “Ini masih standar karena untuk ukuran yang lebih besar lagi hanya orang tertentu saja yang mampu membelinya, apalagi untuk ukuran 55 inchi yang harganya sampai di kisaran Rp36 juta,” ungkap Fabiansyah. Dalam sebulan diakui pria ramah ini, Tv 32 inch mampu terjual hingga 100 unit lebih. Tak salah bila LG pernah mengalami kehabisan stok terhadap produk tersebut. “Ini merupakan produk yang laris manis di pasar elektronik. Apalagi dengan keunggulan dari sisi teknologi, menambah

mentereng daftar jual kami di sektor televisi terutama yang berukuran 32 inchi,” pungkasnya. Sementara itu, Sales Promotor Sharp Istana Elektronik Juwita mengakui, ukuran 32 inchi masih menjadi pilihan setiap konsumen apalagi yang demam Tv LED semakin membuat penjualan lebih baik setiap bulannya. “Yang tidak kalah penting dari sisi after sales, Sharp memberikan tiga tahun garansi untuk setiap produk Tvnya baik dari sisi perawatan maupun spare part. Inilah yang turut diperhitungkan konsumen, supaya tidak ketinggalan ya mengikuti tren pasar,” pungkasnya. (ren)

GAWEAN KITO

LCPM Gelar Bakti Sosial

FOTO: SALAMUN

Anggota Lions Club Palembang Mitra sedang berfoto bersama. PALEMBANG, RP - Selama dua hari, Sabtu (8/10) dan

Minggu (9/10), Lions Club Palembang Mitra (LCPM)

menggelar aksi bakti sosial (baksos) di Raja Sport Center

PTC Palembang. Baksos yang dilaksanakan antara pukul 12.00 - 17.00 WIB ini menarik banyak pengunjung PTC mal dan warga sekitar. Dalam kesempatan tersebut, hadir Eliza Alex Noerdin. President Lions Club Palembang Mitra Askin Hatta, akhir pekan lalu, mengatakan, acara kegiatan ini merupakan agenda rutin Lions Club. “Kami mencari dana melalui kegiatan sosial, dengan dana yang terkumpul kali ini untuk disalurkan buat kegiatan sosial lain, seperti bazar murah, donor darah dan lainlainnya,” kata dia, ditemui di sela-sela baksos. Baksos yang bertema ‘Datang dan Kunjungilah Garage Sale Lions Club Palembang Mitra’ menawarkan banyak barang murah dan bagus. Seperti paket 3 buku, pensil dan mistar seharga Rp 7.500, kemudian paket sembako 2 kilogram beras dan 5 bungkus Indomie yang dijual hanya

Tampak sejumlah aktivitas penjualan yang dilakukan masyarakat di stan LCPM.

Hj Eliza Alex Noerdin tengah melihat stan bakti sosial LCPM di Raja Sport Center PTC. seharga Rp 15 ribu, serta aneka busana dengan harga mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 100 ribu. Tak ketinggalan, beragam kebutuhan rumah tangga juga hadir di sana, yakni shampo, sabun cair, film berbentuk VCD dan DVD, boneka, biskuit, komik dan lainnya, dengan harga mulai dari Rp 5.000. “Kegiatan sosial yang dilaksanakan selama dua hari ini terbuka untuk umum, dan merupakan kegiatan rutin dalam satu tahun masa kepengurusan,” ulasnya. Saat ini Lions Club Palembang Mitra beranggota 21 orang. Pihaknya membuka kesempatan seluasnya kepada masyarakat umum yang akan bergabung dengan LCPM. Menurut Askin,

kalau ada yang berminat silahkan saja, kesempatan terbuka lebar. “Ke depan kami akan merencanakan menggalang dana untuk kegiatan sosial melalui music show dengan mendatangkan artis ibukota, serta banyak rencana lainnya,” ujar dia. (**/dav)

Askin Hatta


Jalan Santai Super Spektakuler

RADAR PALEMBANG â—? SENIN 10 OKTOBER 2011 â—? HALAMAN 8

Minggu, 9 Oktober 2011

Panitia dan sponsor foto bersama pemenang utama mobil.

Penyerahan hadiah kepada pemenang oleh perwakilan Esia dan Ketua Panitia Khairul

SKETSA SUPERSUPER SPEKTAKULER Harian Bisnis Radar Palembang bersama Esia, kemarin (9/10) menggelar Jalan Santai Super Spektakuler. Ada banyak peristiwa menarik yang terangkum dalam bidikan kamera fotografer Radar Palembang Salamun. Berikut ini beberapa kejadian selama helatan Jalan Santai digelar.

Wawako Palembang Romi Herton saat memberi kata sambutan.

Pengangkatan bendera start oleh GM Radar Palembang Tirtoniadi Sinaga, Rakmad Junaedi, dan Wawako Romi Herton.

Rangkaian penyerahan hadiah kepada pemenang.

Pemenang utama mobil Lulu mencoba hadiah yang didapatnya.

Senam aerobik yang menhibur peserta.

Sponsor-sponsor Jalan Santai Super Spektakuler yang meramaikan acara dengan memndiri stan. Banyak peserta terbantu dengan hadirnya stand ini.

Peserta Jalan Santai antuasias melewati rute-rute yang ditetapkan panitia,

Panitia foto bersama seusai acara digelar.

Pengumpulan kupon.

Grand prize mobil dan peserta jalan santai.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.