RP1_15072011

Page 1

REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE

JUMAT 15 JULI 2011

Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803)

Harian Bisnis

INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

TERBIT 16 HALAMAN Harga eceran Rp 2.000

www.radarpalembang.biz

Afsel Tertarik Pertambangan Sumsel PALEMBANG, RP – Sumsel kembali dilirik negera luar yang melirik potensi lokal, baik sektor pertambangan dan perkebunan. Kali ini yang melakukan pengkajian yakni Afrika Selatan (Afsel) melalui Provinsi Mpumaalanga yang secara geografis sumber daya alam sama dengan Sumsel. Kepala Bidang Ekonomi KBRI bagi Afrika Selatan, juga sebagai juru bicara rombongan dari Afsel, Berlian Helmy kemarin (14/7) mengatakan, ada beberapa potensi yang dapat dikerjasamakan, pertama teknik pertambangan batubara, karena Mpumalanga dan Sumsel mempunyai banyak potensi batubara yang terpendam yang siap digali. ❏ Ke halaman 5

Bisnis Inspirasi Marketing Head PT Astra Internasional Tbk, HSO Palembang William Suryawan FOTO:UNTUNG /HUMAS PEMPROV SUMSEL

Harus Bisa Manfaatkan Channel

KERJASAMA: Gubernur Sumsel Alex Noerdin dan rombongan dari Provinsi Mpumaalanga Afrika Selatan, berfoto bersama, kemarin. Provinsi Mpumaalanga tertarik untuk melakukan kerjasama dengan Sumsel di bidang investasi.

PT TEL Terancam Lumpuh 1.300 Karyawan Berencana Mogok Massal Ribuan karyawan PT Tanjung Enim Lestari (TEL) kembali menyuarakan perubahan atas hak pendapatan mereka ke pihak manajemen. Namun, lagi-lagi perundingan yang sudah dilaksanakan lebih dari 10 kali ini, kembali menemui jalan buntu alias deadlock. Dengan gagalnya sejumlah perundingan ini, 1.300 karyawan yang tergabung dalam Serikat Pekerja PT TEL, mengancam akan melakukan mogok kerja massal.

MUARA ENIM, RP - Ketua Serikat Pekerja PT TEL, Ashal didampingi 13 perwakilan karyawan lainnya kepada wartawan mengatakan, tuntutan karyawan ke pihak manajemen adalah mengenai peningkatan kesejahteraan karyawan yang dirasakan tidak sesuai lagi . Tuntutan ini menyusul upaya perubahan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) tahun 2009-2011 ke PKB yang baru yang akan diberlakukan pada 2012 mendatang. “Untuk besaran gaji, memang sudah UMR, tetapi sebagai salah satu perusahaan modal asing

WILLIAM Suryawan, sosok pria yang baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-32 pada Mei lalu, sudah dipercaya manajemen PT Astra Internasional Tbk, Honda Sales Operation (HSO) untuk menduduki posisi Marketing Head di usia 29 tahun, untuk wilayah Bengkulu. Kerja keras, berani dan mampu memanfaatkan setiap channel (jaringan) untuk meningkatkan kinerja menjadi andalan dari pria yang kini menjabat sebagai marketing head atau setingkat di bawah kepala cabang, di HSO Palembang. “Ketika ditempatkan di posisi apa saja harus enjoy (menikmati) dalam

❏ Ke halaman 5

❏ Ke halaman 5

Ritel Modern yang Kian Menggurita di Metropolis (4)

Senang Pakai AC tapi Malas Antre Ferdiyansyah – LUBUKLINGGAU Persaingan di dunia bisnis semakin hari terus terjadi, misalnya persaingan sengit antara bisnis toko kelontongan dengan minimarket di kota-kota besar maupun daerah maju di Sumatera Selatan seperti Lubuk Linggau.

TUNTUTAN SERIKAT PEKERJA PT TEL 1. Peningkatan kesejahteraan karyawan 2. Perubahan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) tahun 2009-2011 ke PKB yang baru yang akan diberlakukan pada 2012. 3. Kenaikan gaji. 4. Kenaikan tunjangan hari raya (THR), tunjangan perumahan, tunjangan shift kerja, dan tunjangan lainnya yang termasuk dalam 24 jenis tunjangan. Sumber: Serikat Pekerja PT TEL

KERTAS EKSPOR: Pabrik PT TEL PP yang terletak di Kabupaten Muara Enim. Pabrik terancam lumpuh jika 1.300

Banyaknya minimarket yang bermunculan di Lubuklinggau tidak membuat toko kelontongan gulung tikar. Pasalnya, kebanyakan masyarakat masih berminat dan masih memilih pasar tradisional untuk membeli kebutuhan hidup sehari-hari, walaupun harga yang ditawarkan di minimarket relatif lebih agak murah. Memang faktor kelengkapan dan harga menjadi pilihan masyarakat, tetapi jarak yang

ditempuh juga dapat mempengaruhi pelanggan yang hendak membeli kebutuhan hidupnya. Pada zaman modern ini khususnya di Kota Lubuklinggau, pasar tradisional atau toko kelontonmgan masih dibutuhkan. Selain lengkap, jarak toko tersebut mudah dijangkau dan harganya pun tidak begitu beda jauh dengan minimarket. Pantauan Radar Palembang, sejumlah toko kelontongan di Jalan Yos Sudarso Kota Lubuk-

karyawan melakukan mogok kerja massal. ❏ Ke halaman 5

KPK Belum Berencana Periksa Alex Noerdin SEMARANG, RP - KPK belum menindaklanjuti informasi yang menyebutkan Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin menerima kucuran dana proyek Wisma Atlet. Salah satu alasannya karena mereka belum punya bahan pertanyaan. “Kalau tidak ada bahan, buat apa memeriksa. Masak cuma kita tanya apa kabar Pak, sehat, apa benar korupsi?” kata

Wakil Ketua KPK Chandra M Hamzah usai menutup Lokakarya Jurnalis Antikorupsi AJI-KPK di Hotel Santika Premiere Semarang, Jalan Pandanaran, Kamis (14/7). Chandra menjelaskan sebetulnya pemeriksaan merupakan proses terakhir. Sebab, untuk mencari bukti-bukti keterlibatan seseorang dalam tindak pidana, tidak harus memanggil dan memeriksa, tapi bisa dilaku-

kan dengan cara-cara lain. Apakah KPK mengagendakan pemeriksaan Alex Noerdin? Chandra enggan menjawab. Ia beralasan dalam bahasa hukum, tidak ada istilah ‘akan’. Istilah ‘akan’ digunakan media. “Tidak boleh kami bilang akan. Kalau itu muncul, misalnya mau nangkap, bisa lari itu orang,” ungkapnya. ❏ Ke halaman 5

Alex: Wisma Atlet, Hal Luar Biasa PASCANAMANYA disebut dalam kasus suap wisma atlet di Jakabaring dalam dakwaan jaksa penuntut umum di pengadilan negeri Tipikor, Gubernur Sumsel H Alex Noerdin kembali angkat bicara. “Saya tidak pernah kenal dan ketemu dengan El Idris (marketing manager PT CHANDRA M HAMZAH

Duta Graha Indah atau PT DGI) dan Mindo Rosalina (mantan Direktur Marketing PT Anak Negeri),” tegas Alex kepada wartawan kemarin (14/7) di Pemprov Sumsel. Dalam kesempatan tersebut, Alex juga menegaskan tidak pernah meminta dan menerima apapun. Menurut dia, wisma ❏ Ke halaman 5

FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG


JUMAT 15 JULI 2011 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

PT TEL Terancam (PMA), seharusnya ada peninjauan kenaikan gaji kembali seiring perubahan PKB. Untuk gaji, ini akan kita bahas besok,” ungkapnya saat diwawancarai di Gegung Serbaguna Lima Putri di Pelitasari Muara Enim, kemarin(14/7). Dikatakan Ashal, banyak hal yang tidak masuk akal dalam pemberian tunjangan seperti tunjangan shift kerja yang cuma sebesar Rp 100 per shift sore. Begitu pula untuk fee produksi, kini tidak ada lagi sejak Oktober 2010 lalu. Nah, dari penyampaian pihak manajemen tadi, kata Ashal, perusahaan hanya berani mengusulkan kenaikan THR yang dulunya sebesar 1 bulan gaji menjadi 1,2 bulan gaji. Padahal, usulan dari Serikat Pekerja menjadi 2 bulan gaji. “Ini pertemuan tripartite ketiga kalinya, sebelumnya juga dilakukan pertemuan di Bangka selama 5 hari dan di Graha Medang PT TEL selama 3 hari. Dari pertemuan ini, masih belum jelas karena pihak manajemen masih bertahan. Kami sendiri akan terus memperjuangkan hak karyawan. Kalau tidak ada kesepakatan, sesuai desakan dari tenaga kerja, kami akan melakukan mogok kerja,” tukasnya. Sekretaris Serikat Pekerja PT TEL Heriyanto, juga menimpali, tuntutan karyawan menginginkan adanya perubahan beberapa jenis tunjangan yang tidak sesuai lagi dengan kebutuhan yang ada. Seperti, tunjangan perumahan sebesar Rp. 300 ribu per bulan, kini sesuai perjalanan waktu dirasakan tak sesuai lagi dengan kondisi harga sewa rumah sekarang ini. “Pada pokoknya kita menginginkan adanya perubahan pada Pasal 28 Perjanjian Kerja Bersama tahun 2009-2011 mengenai tunjangan karyawan ini, selebihnya kami sepakat pada pasal lainnya pada PKB

Senang Pakai

Dari Hal 1)................................................................................................................................. tersebut untuk dijadikan PKB lanjutan,” jelasnya. Dijelaskannya, di perusahaan pulp and paper lain, saat ini perusahaan sudah menaikkan gaji dan tunjangan karyawannya. Sementara, tegas Heriyanto, PT TEL sendiri yang profitnya diprediksi telah mencapai USD 1 miliar pada tahun 2009 dan 2010, belum juga meningkatkan kesejahteraan karyawannya. Hal ini, ungkap dia, terlihat pada grafik profit PT TEL tahun 2007 sebesar USD 369 juta, dan tahun 2008 sebesar USD 760 juta. Begitu pula diprediksi pada tahun 2009 dan 2010 lalu, kemungkinan keuntungan perusahaan mencapai USD 1 miliar lebih. “Hanya dua tahun terakhir, memang perusahaan tidak menjelaskan keuntungan perusahaan, hal ini dimaksudkan agar karyawan tidak mengetahuinya. Mereka (manajemen, red) selalu mengatakan rugi, padahal kami karyawan juga tahu, ini hanya merupakan pembodohan bagi karyawan,” bebernya. Saat ini, dijelaskan Heriyanto, harga pulp menunjukkan tren positif di kisaran USD 800 per ton pulp, sementara PT TEL sendiri mampu memproduksi pulp sebesar 1.500 ton pulp per hari, maka secara kalkulasi keuntungan perusahaan mencapai kisaran USD 1,2 juta per harinya. “Sesuai aturan, sesudah perjanjian tripartit, baik dari serikat pekerja maupun manajemen akan diberikan anjuran oleh pihak Disnaker yang juga akan disampaikan ke Menteri Tenaga Kerja RI. Sambil menunggu keputusan Menteri, kami dari pihak karyawan juga akan membahas lagi tentang rencana aksi mogok kerja massal. Sebab, perundingan yang digelar mengalami kegagalan dan itu sudah sesuai dengan UU No 13 tahun 2003, pada Pasal 137 hingga Pasal 142 yang mengatur hak-hak karyawan untuk

melakukan mogok kerja,” kata Heri yang mengaku kesal, setelah melalui 5 kali perundingan di Bangka, 3 kali perundingan di PT. TEL dan 3 kali perundingan di Muara Enim dengan difasilitasi Disnaker ini. Perundingan yang dilanjutkan pada pukul 14.00 WIB, setelah mengalami deadlock pada pagi harinya juga mengalami kegagalan. Kedua belah pihak masih bertahan dengan pendapat masing-masing, akhirnya pihak mediator yang difasilitasi oleh Kadisnaker Muara Enim, Abu Hanifah melalui staf Bidang Hubungan dan Industrial Disnaker Muara Enim, Busyro pun memutuskan perundingan berakhir tanpa ada kesepakatan. “Kedua belah masih tetap pada pendirian masingmasing. Sesuai kesepakatan keinginan untuk diubah pada pasal 28 PKB tahun 2009-2011 itu, akan dibuat dalam bentuk anjuran. Hendaknya anjuran yang nantinya akan disampaikan dapat dilaksanakan kedua belah pihak, sebab anjuran ini juga akan disampaikan ke Menteri Tenaga Kerja. Karyawan boleh mogok, apabila anjuran tidak dilaksanakan oleh perusahaan. Kami berharap, agar antara karyawan dengan manajemen segera mencari titik temu, dan berharap agar tidak sampai ke Pengadilan Hubungan Industrial,” tukasnya. Sementara, perwakilan manajemen PT TEL melalui Direktur Human Resources, Eko Ganefianto mengatakan, semua alasan perusahaan sudah disampaikan ke karyawan. Sebab, kata dia, memang hanya itu yang dapat diberikan oleh perusahaan. “Bila kita semua sepakat untuk tidak sepakat, kita harus menjalaninya. Kami berharap apapun nantinya langkah selanjutnya, kita semua dapat menghormati proses yang ada dan mengikutinya hingga tuntas,” katanya. (yan)

Dari Hal 1)...............................................................................................................................................

linggau masih ramai dan diminati masyarakat setempat. Transaksi jual beli terus dilakukan dari pagi hingga sore. Sedangkan untuk minimarket mengalami hal yang sama, pelaku usaha bersaing sehat untuk berlomba-lomba memikat dan menarik perhatian para peminat dan pelanggan setianya. Sementara itu, saat ditanya apakah dengan adanya minimarket yang mulai bermunculan di sejumlah tempat, membuat omzet penjualan toko kelontongan menurun, Anita, salah satu pegawai toko kelontongan mengatakan, mampu bersaing secara sehat, karena peminat dan pelanggan yang rutin berbelanja di toko ini masih setia. Untuk omzet, penurunan dan peningkatan tergantung dengan tanggal dan bulan. Kalau bulan muda otomatis peningkatan tapi kalau di bulan tua (akhhir bulan), transaksi penjualan sedikit mengalami penurunan. “Tapi dengan munculnya minimarket disini, sedikit banyaknya juga mempengaruhi usaha kecil kelontongan, hanya saja penurunan tersebut tidak terlalu signifikan.” “Biarlah masyarakat sendiri yang dapat menilai, kalau berbicara masalah barang dan kelengkapannya, toko kami sudah lengkap, dan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat sudah kami penuhi, ditambah dengan harga yang dapat dijangkau. Silakan saja, kalau di kota ini banyak minimarket yang dibangun, tapi harus benar-benar dapat bersaing secara sehat, jangan saling menjatuhkan pada toko-

toko kecil yang selama ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat,“ katanya. Lain halnya, dikatakan salah satu pengelola minimarket yang enggan disebutkan namanya, bahwa Lubuklinggau adalah kota jasa dan perdagangan. “Kota ini memiliki potensi yang sangat besar, jadi wajar kalau sejumlah pelaku usaha ingin berinvestasi di Lubuklinggau, karena peluang usaha dan keuntungan yang didapat bisa berlipat,“ akunya. Dengan berdirinya minimarket di Lubuklinggau, aku dia, sangat diharapkan untuk membantu kebutuhan masyarakat dengan menampilkan kualitas barang yang bermutu dan harga yang relatif murah dibanding berbelanja di toko lainnya. “Kami memberikan warna baru dengan menawarkan kelengkapan barang, mutu dan kualitas ditambah harga yang murah untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat banyak, dan animo masyarakat pun begitu tinggi, setiap harinya mereka tahan untuk mengantre untuk berbelanja di sini,“ ujarnya. Sementara itu, diungkapkan Dasmeli warga Batu Urib Lubuklinggau Timur I, masih meminati belanja kebutuhan sehari-hari di toko kelontongan, karena selain dekat barangnya juga lengkap dan harganya juga masih bisa dijangkau. “Kalau saya jarang belanja di minimarket, soalnya males saja, memang sih harganya agak sedikit lebih murah dari

toko-toko biasa, tapi saya males ikut antre di kasir dan jarak minimarket dari rumah saya agak berjauhan,“ jelasnya. Berbeda dengan yang dikatakan Chandra, warga Taba Pingin Lubuklinggau Selatan II, dia lebih memilih minimarket karena barang-barang yang diperjualbelikan lengkap dan banyak pilihan sesuai kebutuhan. Apalagi pelayananya juga nyaman karena pakai AC. Terpisah, Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, Hasbi Asadiki menyatakan bahwa DPRD Kota Lubuklinggau dengan tegas tidak mendukung kalau minimarket atau menjamur di Lubuklinggau. Sebab, dengan berdirinya minimarket diduga dapat mematikan usaha pasar tradisional dan toko kelontongan. “Saya selaku Ketua DPRD, dengan tegas menyatakan tidak mendukung adanya minimarket di Kota ini, karena kasihan untuk usaha kecil seperti toko kelontongan, yang lama-kelamaan akan gulung tikar, walaupun persaingan sehat dilakukan. Saya harap, pemerintah dapat memilah dan mempertimbangkan bagi investor yang ingin berinvestasi di Lubuklinggau, jangan sampai mematikan usaha kecil lainya, walaupun visi misi kota Lubuklinggau sebagai Kota jasa dan perdagangan, karena di zaman sekarang ini sangat susah untuk menciptakan lapangan kerja, apalagi mematikan usaha kecil lainnya, mau kerja apa lagi orang-orang yang ada di toko-toko kecil. (*/bersambung)

KPK Belum

Dari Hal 1)..................................................................................................

Sementara itu, Ketua Departemen Pemuda dan Olahraga DPP Partai Demokrat, Gede Pasek Suardika mengatakan, mantan Bendahara Umum PD Muhammad Nazaruddin sudah layak untuk dipecat. “Surat Peringatan (SP) dari DPP PD sudah keluar hingga tiga kali. Dari standar oprasional prosedur Partai Demokrat, maka Nazaruddin sudah memenuhi syarat untuk dipecat,” kata Pasek Suardika, di gedung DPR, senayan Jakarta, Kamis (14/7). Dijelaskannya, Nazaruddin

Alex

Komisi II DPR RI itu. Ia menilai, tindakan yang dilakukan oleh Nazaruddin sebenarnya tidak bisa ditolerir lagi, apalagi terkait dengan black berry messenger (BBM) yang selalu mengatasnamakan dirinya. “Saya lihat tindakan yang sudah dilakukan oleh Nazaruddin sulit dimaafkan oleh partai. Saya lihat dari trend yang berkembang di media massa, jika benar BBM itu atas namanya, maka Nazar tak bisa dimaafkan lagi,” tukas politisi asal Bali itu. (fas/jpnn)

Dari Hal 1).......................................................................................................................

atlet dengan kapasitas 3.000 dan standar internasional, yang akan jadi milik pemprov adalah sesuatu yang luar biasa. “Terakhir saya biasa difitnah, sejak jadi Bupati (Muba),” jelas dia. Terkait pertanyaan wartawan untuk tindakan hukum balik, ia mengatakan akan melihat perkembangan lebih lanjut. “Itu saja, saya tidak menyatakan itu benar atau salah,” tegasnya.

Afsel

telah melakukan tiga pelanggaran, yakni melanggar loyalitas kepada partai, melanggar AD/ART partai dan etika partai. “Sebetulnya bisa otomatis dipecat tapi DPP PD akan menggunakan proses dan mekanisme partai. Bila Nazaruddin tidak segera memberikan kepastian, tidak memberikan klarifikasi, maka secara otomatis dipecat. Tapi masih dimungkinkan untuk tidak dipecat bila Nazaruddin melakukan pembelaan dan klarifikasi yang masuk akal dan beralasan,” tambah anggota

Seperti diketahui, sejumlah nama mencuat dalam sidang yang menghadirkan El Idris di pengadilan negeri Tipikor. Mulai dari Muhammad Nazaruddin yang mendapatkan jatah 13 persen, Gubernur Sumsel disebut mendapatkan jatah 2,5 persen, lalu Komite Pembangunan Wisma Atlet 2,5 persen, panitia pengadaaan 2,5 persen. Kemudian, ada Sesmenpora

(Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga) mendapatkan sebesar 2 persen. Dana untuk Komite Pembangunan Wisma Atlet dicairkan April 2011, dan diduga dana tersebut cair tempatnya di kantor Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya (PUCK) Provinsi Sumsel oleh El Idris dan Mindo Rosalina Manulang, eks manajer pemasaran PT Anak Negeri. (dav)

Dari Hal 1).......................................................................................................................

Kerjasama yang akan berjalan, aku dia, dari sisi teknik pengembangan produk turunan dari batubara yang arahnya ramah lingkungan, dan ini betul-betul menunjang pemerintah dalam perlindungan lingkungan. Tidak hanya bidang pertambangan, Sumsel yang terkenal dengan sektor perkebunan akan menjadi peluang kerjasama kedua provinsi tersebut. “Peluang kerjasama kedua, bidang perkebunan. Ini pertama kalinya Afrika Selatan menjajaki Sumsel,” sebut dia. Bentuknya sama dengan bidang pertambangan yakni kerjasama teknologi budidaya tanaman produktif, yang sifatnya nanti melibatkan masyarakat dalam jumlah cukup banyak. Ketiga,

Harus Bisa

kerjasama di bidang pariwisata dan sosial budaya. Ia menambahkan, kerjasama antara Provinsi Mpumalanga dan Sumsel akan sangat saling menguntungkan, apalagi kedua provinsi ini memiliki karakteristik atau sektor usaha yang kembar atau sama, salah satunya potensi agrikultur (perkebunan, pertanian), dan pertambangan. Mengenai kapan realisasi akan dilaksanakan, Berlian akan dilaksanakan setelah disepakati bentuk kerjasama antara Mpumalanga dan Sumsel, maka penandatanganan MoU kerjasama antara Gubernur Sumsel dan Gubernur Mpumalanga rencananya dilakukan langsung di Cape Town Afrika Selatan

pada Januari mendatang (2012). Terkait dengan kerjasama tersebut, Gubernur Alex Noerdin mengatakan, Pemprov Sumsel akan menyiapkan tim kerjasama yang diketuai Asisten II Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Provinsi Sumsel Eddy Hermanto, dengan beranggotakan sejumlah kepala SKPD terkait, mulai dari perkebunan, pertambangan dan energi serta lainnya, untuk menindaklanjuti pertemuan. Nantinya, jelas Alex, tim ini akan menyimpulkan dan merumuskan yang dapat dikerjasamakan dengan Provinsi Mpumalanga, setelah itu baru dilakukan MoU atau kesepakatan antara kedua provinsi yang akan ditandatangani presiden negara masing-masing. (dav)

Dari Hal 1)..................................................................................................

bidang pekerjaan tersebut,” ungkap suami dari Arga Astari ini. Ia menambahkan, otomatis hasil

kerja yang dihasilan akan bagus, dan tidak kalah penting memudahkan dalam adaptasi terhadap lingkungan kerja yang

baru. Memang, aku dia, sebelum menempati sebuah posisi akan ada sertijab (serah terima jabatan) dan supervisi. Kemudian, pada lingkup kerja yang baru pasti ada data-data sebelumnya menjadi pengetahuan mendukung dalam pembuatan rencana dikemudian hari, mulai dari sasaran yang akan dicapai, bagaimana proses yang akan dilakukan, sampai dengan canangan progres secara bertahap. Sebuah kinerja, sebut dia didukung dari produk tersebut harus gampang (mudah) dijual, misalkan produk Honda (motor), 70 persennya (content) sudah sangat dikenal oleh masyarakat, artinya produk tersebut bisa menjual dirinya sendiri. Tanpa harus ada tenaga salesman. Tapi, jangan salah, sambung dia memang 30 persen sisanya tetap mengandalkan keberanian, kerja keras, dan usaha yang ada pada diri seorang marketing atau tenaga pemasaran. Karena, menurutnya, hanya tenaga pemasaran yang mampu menyelami apakah calon pembeli tersebut potensial atau tidak. Masih menurut William, seorang harus bisa memanfaatkan channel (jaringan) yang dimilikinya secara seluas-luasnya. Seperti perbanyak penjualan melalui menambah jumlah sales sources. Maka dengan sendirinya, kepedulian seorang calon pembeli kepada sebuah produk akan meningkat, yang pada akhirnya akan tertanam ke dalam benak dan menjadi sebuah image. Terlepas dari sisi strategi diri, William juga mengatakan harus didukung dengan strategi pemasaran yang melibatkan kebijakan dari perusahaan yang bersangkutan. “Harus mengetahu seberapa besar potensi pasar yang akan digarap, caranya mudah dengan mengukur jumlah populasi disebuah tingkat kecamatan atau lebih luas lagi kabupaten kota,” kata dia. Lebih lanjut, ia mengingatkan jangan sampai masuk ke sebuah daerah yang jumlah populasinya sedikit. Dan perlakuan kebijakan pemasaran antara satu daerah dengan daerah yang lain berbeda. Seperti, ingat dia pengalaman menjadi marketing head di Lombok (NTB), secara penjualan sangat tergantung dari para petani yang didominasi sektor tembakau. Ketika harga tembakau jatuh, maka para petani tidak akan menjadi potensi garapan penjualan, sehingga penjualan akan terkendala. Karenanya, kembali ia menyebutkan harus memanfaatkan banyak channel yang dimiliki. Dengan kasus seperti itu, ia mengambil langkah melakukan pemasaran dengan sasaran para PNS (pegawai negeri sipil). Dan ketika, dipindahtugaskan di Palembang dengan posisi yang sama (marketing head), William mengatakan berbeda juga perlakuan. Pasar Sumsel lebih variatif, maka pilihan penjualan bisa beragam, tidak hanya mengandalkan satu sektor, seperti karet dan sawit, tapi masih ada industri batubara dan industri pengolahan lainnya, kemudian tentu para PNS. Nah, dengan pasar seperti itu, sebut dia marketing akan lebih mudah menjual sebuah produk tetapi jangan sampai terlena oleh pasar, karena ada banyak competitor yang siap masuk dan bersaing. “Berbeda kalau sebuah produk adalah monopoli. Dengan pasar seperti ini, perluas pemasaran dengan memperbanyak jumlah tenaga pemasaran,” ujarnya. Terlepas dari strategi marketing pribadi dan perusahaan yang dikembangkan, William mengakui dunia marketing tidak menjadi barang baru lagi, karena sejak menempuh didunia pendidikan (perguruan tinggi), ia sudah menjadi seorang sales mulai dari VCD film, sampai dengan toko PS. (david karnain pahlefi)


JUMAT 15 JULI 2011 l HALAMAN 3

RADAR PALEMBANG

RING RING Heny

Pilih Smartphone “Smartphone merupakan HP masa kini. Dari nama saja sudah dapat kita ketahui akan kemampuan sang HP. Lewatnya semua urusan mampu dilakukan, mulai dari push email, hingga bermain facebook.”(ren)

CAPAIAN: Pada semester pertama 2011, capaian Nokia cukup fantastis dengan pertumbuhan 100 persen dan Samsung mampu on the track. Namun LG mengalami kendala hingga meleset 30 persen dari target yang dipatok.

Ellie

Jejaring Sosial

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

“HP difungsikan sebagai alat komunikasi yang mampu digunakan dalam berbagai kesempatan. HP pun merupakan suatu gaya hidup. Tetapi sekarang ini orang banyak menggunaknnya sebagai alat untuk jejaring sosial, begitupun dengan saya.”(ren)

Nokia, X2-01

Fera

Lebih Ke Chatting “Chatting merupakan salah satu cara terkini dalam melakukan komunikasi dua arah. Apalagi dengan menjamurnya ponsel pintar dipasaran membuat semuanya terasa mudah. Untuk urusan chatting BB masih menjadi andalan apalagi dengan fitur BBM yang terdapat didalamnya.”(ren)

LG Meleset Nokia 100 Persen

dan C3 sangat mendominasi dan dapat dikatakan best seller.

CAPAIAN HP branded di Palembang pada semester pertama 2011 terbilang baik. Samsung sudah on the track, Nokia tumbuh lebih dari 100 persen, hanya LG yang pencapainya meleset 30 persen dari target awal yang dibuat.

Total penjualan yang dilakukan sekitar 75 persennya didominasi oleh penjualan produk middle low dan sisanya ialah untuk middle high. “Untuk produk Nokia, X2-01 dan C3 sangat mendominasi dan dapat dikatakan best seller kami sekarang ini,” ujarnya. Meski sudah mencapai lebih dari 100 persen, angka tersebut diakui Indra masih dibawah target mereka yaitu 120 persen. Ada banyak hal yang mempengaruhi hal tersebut salah satunya adalah hambatan untuk pasokan barang. “Apalagi pada kuartal pertama 2011 tadi kami sedang melakukan semacam penguatan internal karena dari empat distributor yang ditunjuk dicuitkan menjadi satu,” katanya. Dulu ada Global Teleshop, Oke Shop,

rea Operation Development Manager Southern Sumatera, Indra Gunawan mengatakan Nokia di semester pertama 2011 tumbuh hingga 120 persen. “Kebanyakan masih didomoninasi oleh kelas middle low,” ujarnya.

A

TelkomselFLASH Paling Mengerti Urusan Internet PALEMBANG siap menggelar SEA Games, seiring dengan itu pertumbuhan untuk sektor layanan data telkomunikasi pun harus diperhatikan. Selaku oprator yang cukup tanggap akanhal itu, Telkomsel pun menjadikan Palembang sebgai broadband city Dengan hal terrsebut peran serta Telkomsel tidak hanya bersaing untuk mendapatkan keuntungan semata, tetapi juga memberikan yang terbaik guna perkembangan telekomunikasi suatu daerah. Tanpa operator tidak mungkin akan mendapatkan akses untuk melakukan komunikasi dengan nyaman. Terlebih dengan produk serta layanan yang disuguhkan secara langsung memberikan kemudahan tersendiri bagi konsumen untuk menggunaknnya. Telkomsel memberi nuansa tersendiri layanan internet tanpa kabel (wireless) yang disediakan oleh Telkomsel untuk seluruh pelanggannya (kartuHALO, simPATI dan Kartu As). Layanan ini didukung dengan teknologi HSDPA/3G/ EDGE/GPRS Telkomsel yang dapat menghasilkan kecepatan download sampai dengan 7.2 Mbps. Edo salah satu pelanggan Telkomsel di Palembang mengatakan sejak awal menggeluti internet ia menjadi pelanggan setia dari Telkomsel Flash. “Ada alasan mengapa saya memilih Telkomsel Flash yaitu menawarkan suatu pengalaman baru dalam melakukan koneksi jaringan internet dengan kecepatan tinggi dan lokasi akses yang dapat dilakukan dimana saja dalam jaringan HSDPA/3G/EDGE/ GPRS,” tuturnya. Selain itu, kecepatan stabil yang diberikan saat berselancar diinternet pun dijadikan sebagai alasan utama mengapa sampai sekarang sangat setia dengan operator yang selalu berkomitmen mem-

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

INTERNET: Layanan data alias internet yang disajikan TelkomselFLASH patut dijadikan pilihan utama bagi pecinta dunia maya.

berikan yang terbaik buat negeri ini. “Sebenarnya banyak operator yang sudah saya coba untuk menjadi teman dalam berinternet, tetapi kualitas kecepatan yang angin-anginan membuat saya berlari ke Telkomsel Flash,” ujarnya menjelaskan. Dengan adanya TelkomselFlash dalam kehidupan seharinya setidaknya dapat memudahkannya dalam berselancar di dunia maya. Urusan facebookan, ataupun sekadar browsing mampu dengan mudah disantap oleh TelkomselFLASH. “Banyak info yang saya dapatkan dari dunia maya, bahkan tidak menutup kemungkinan memberikan informasi lebih dan TelkomselFLASH memudahkan itu untuk saya,” terangnya. Sementara itu, Rini mengungkapkan layanan ini pun diakui seperti mengetahui apa yang dibutuhkan konsumen terutama dengan menghadirkan paket layanan data TelkomselFLASH di malam hari dengan menghadirkan paket Fun Night atau Midnight Flash unlimited. Paket FUN Night atau Midnight Flash Unlimited adalah paket Internet Unlimited Khusus untuk pengguna simPATI,

Kartu AS maupun Perdana Flash dengan bonus kuota (fair use) yang hanya dapat digunakan pada waktu tertentu (00:01 – 05:59) dengan masa aktif paket 30 hari. Paket ini sangat cocok untuk Pelanggan yang gemar download, streaming atau mereka yang suka Internetan di malam hari. Paket Fun Night atau Midnight Flash Unlimited ini terdiri dari dua pilihan yang telah disesuaikan dengan butuhkan pelanggan untuk mengakses layanan data Telkomsel dimalam hari, yakni Rp 25.000 untuk kuota 1 GB dengan kecepatan 2 Mbps Rp 50.000 untuk kuota 4 Gb dengan kecepatan 2 Mbps. “Untuk membeli paket Fun Night Atau Midnight Flash Unlimited tersebut sangat mudah, yaitu ketik *363# pilih Flash Unlimited kemudian Pilih Menu Fun Night atau dengan secara langsung menggunakan UMB, caranya ketik *363*25# untuk paket Rp 25.000 dan ketik *363*52# untuk paket Rp 50.000. Atau kirim SMS ke 3636 dengan format : FUN(spasi)ON(spasi)Harga PaketContoh : FUN ON 25000; FUN ON 25 atau FUN ON 25k kirim ke 3636,” tukasnya.(*/ren)

Buy One Get One Free PALEMBANG, RP – Untuk memanjakan pelanggannya dan fans Mario Teguh, hari ini Esia menerapkan kebijakan buy one get one free terhadap tiket yang dibeli dan berlaku kelas. Esia menyediakan 100 lembar tiket yang akan siap disebar untuk promo ini. Manager Marketing PT Bakrie Telecom Herman Lubis mengatakan bergabungnya Esia dalam kegiatan ini dikarenakan sangat sejalan dengan program yang mereka miliki.. “Mario Teguh selalu memotivasi pengusaha tidak hanya dari sisi bisnis, melainkan juga pada etika moral. Salah satu yang menjadi modal berharga adalah bagaimana kita dapat hidup hemat, inlah yang sejalan dengan Esia,” katanya. Untuk itulah mengapa dikeluarkan-

nya promo buy one get one free. Apalagi pasar kalangan pengusaha merupakan suatu hal yang menarik untuk dimasuki. “Potensi pasar pengusaha sangat baik, karena merek punya kelas tersendiri di masyarakat,” ungkapnya. Sebanyak 100 lembar tiket siap digelontorkan pada hari ini, mulai pukul 10.00 hingga sesaat sebelum dimulainya acara. Pembelian tersebut dilakukan di lokasi Hotel Arya Duta yang di daulat sebagai tempat berlangsungnya acara. “Selain itu kami akan memberikan semacam hadiah handset kepada undangan yang hadir untuk lebih menyemarakkan acara,” tegasnya. Sementara itu, Area Manager Smart FM Darwin Syarkowi mengatakan pihaknya menyediakan 500 tiket dalam

acara yang bertajuk Be Strong and Never Weaken Yourself tersebut. “Sejauh ini tiket yang sudah terjual sekitar 300-an. Dengan angka ini dapat diketahui betapa besarnya animo warga Palembang terhadap motivatir yang terkenal dengan salam super ini,” katanya. Ia mengatakan ada hal yang beda dari Mario Teguh dibandingkan dengan motivator lainnya. Untuk itulah sangat wajar bila wajahnya dalam kurun waktu dua tahun terakhir selalu menghiasi layar kaca. “Yang membuatnya beda ialah Mario Teguh tidak hanya memacu pengusaha untuk mencari keuntungan semata dalam bisnis, lebih dari itu sisi moral dan rohani selalu ia selipkan karena ada pertanggungjawabannya setelah hidup,” ujarnya. Sebagai informasi, untuk tiket platinum sendiri sekarang ini dihargai Rp 1,5 juta, VIP Rp 1,25 juta dan General Rp 750 ribu.(ren)

Erafone dan Sentra Ponsel, tetapi sekarang ini hanya Oke Shop sendiri. “Ini kami lakukan agar lebih fokus dalam hal pendistribusian barang di area kami. Selain itu ini dilakukan agar harga Nokia tidak lagi jatuh dipasaran diakubatkan persaingan distributor,” katanya. Salah satu cara untuk mengenjot penjulan, Nokia pun memberikan apresiasi kepada outlet yang menjual serta membranding tempatnya minimal 75 persen outlet diwarnai dengan berbagai atribut Nokia. “Target pun digeber, setidaknya pada akhir tahun akan ada pertumbuhan sekitar 12 persen dalam hal penjulan dbandingkan tahun lalu. Program ini diukur bukan dari sisi penjulan melainkan brandingnya, untuk itulah penghargaan ini diberi nama Nokia Local Initia-

tive Activity,” katanya. Program lokal yang dilakukan ini diharapkan mampu menjadi semacam stimulus bagi outlet lain dalam menggeber penjulan produk Nokia. Support secara total pun akan diberikan kepada mitra yang loyal menjual produk Nokia. Terpisah, Sales Manager LG Mobile Hermanto mengatakan penjulan LG Mobile untuk semester awal ini meleset 30 persen dari target. “Kendala tersebut terjadi karena sejauh ini kami masih terkendala sisi stok barang untuk distribusi,” ungkapnya. “Kalau kompetitor mungkin sudah total menggarap pasar HP dan memisahkannya dengan elektronik, tetapi kami masih berjalan beriringan. Kalau sekarang LG Elektronik di

Indonesia nomor satu bukan tidak mungkin kedepannya LG Mobile akan menyeusul,” katanya. Sementara itu dari sisi penjulan masih banyak didominasi leh kelas middle low dengan kontribusi 60 persen dari penjulan. “Meski demikian bukan berarti produk high end kami kalah. Karena dari sisi kualitas kami lebih unggul sebut saja LG Optimus 3D atau 2X yang sejauh ini sulit ditandngi oleh competitor,” pungkasnya. Terpisah, Regional Sales Manager Officer Samsung Mobile Wawan mengatakan setiap bulan penjualan Samsung Mobile selalu meningkat. Banyak alasan mendukung hal tersebut salah satunya makin bekennya produk Android Samsung. (ren)


Data & Bursa

RADAR PALEMBANG

DPR - PNS Dilarang Beli Bensin Badan Anggaran DPR meminta pemerintah untuk melarang anggota DPR dan semua pegawai negeri sipil (PNS) menggunakan BBM bersubsidi. Ini dilakukan setelah alokasi penambahan jatah kuota BBM subsidi disetujui dari 38,5 juta kiloliter (KL) menjadi 40,49 juta KL.

JAKARTA, RP -Demikian disampaikan Dirjen Migas Kementerian ESDM Evita Herawati Legowo ketika ditemui di kantornya, Kuningan, Jakarta kemarin (14/7). “Jadi sudah disetujui untuk anggaran penambahan alokasi kemarin malam, jam 12 kurang. Mereka (anggota Banggar) menekankan kepada kita, menyampaikan supaya mengingatkan betul bahwa semua pegawai negeri dan DPR tidak boleh membeli BBM bersubsidi,” katanya.

Evita melanjutkan, meskipun anggaran alokasi BBM subsidi telah disetujui, namun kebijakan yang dilakukan sejauh ini hanya tetap melanjutkan imbauan kepada masyarakat bahwa BBM bersubsidi hanya untuk yang tidak mampu. “Tadi malam diumumkan seperti itu. Jadi itu pertama, kita lakukan imbauan yang kami harapkan volume BBM bersubsidi bisa tercapai 40,49 juta KL. Karena kalau tidak bisa sampai 41 juta KL lebih. Jadi mereka memang meloloskan penambahan kuota menjadi 40,49 juta KL tapi kalau bisa harus ditahan,” tutur Evita. Evita mengakui saat ini pihaknya sedang menyiapkan keputusan bersama antara Menteri ESDM dan Menteri Dalam Negeri untuk bekerjasama mengawasi hal ini. “Termasuk dengan BPH Migas, Pertamina, dan Pemda,” lanjutnya.

“Jadi total anggaran menjadi Rp 117 triliun dari pagu anggaran (untuk BBM Subsidi) APBN 2011 sekitar Rp 95 triliun. Jadi bertambah Rp 22 triliun, termasuk elpiji,” katanya ketika ditanya tentang anggaran yang disetujui. Evita berjanji untuk menjaga kuota yang ditambah agar tidak mengalami bobol lagi. Pemerintah berencana melakukan pengaturan lebih tajam lagi. “Sehingga, syukursyukur bisa di bawah 40,49 juta KL. Teman-teman di Banggar mengharapkan ada pengaturan BBM bersubsidi,” lanjut Evita. Adapun rincian tambahan kuota BBM subsidi menjadi 40,49 juta KL adalah Premium menjadi 24.54 juta KL (bertambah 1,35 juta KL), Minyak Tanah menjadi 1,8 juta KL (diturunkan 0,52 juta KL) dan Solar menjadi 14.15 juta KL (bertambah 1,07 juta KL). (nrs/dnl)

JUMAT 15 JULI 2011 l HALAMAN 4

Travel Siapkan Armada Lebih Menjelang Ramadan dan Idul Fitri, sejumlah PO telah mengantisispasi lonjakan penumpang yang akan terjadi. Untuk mensiasati hal tersebut, penambahan armada merupakan solusi yang konkrit. PALEMBANG, RP –Aan, perwakilan PO Anugrah Wisata Travel mengatakan mengantisispasi hal tersebut pihaknya akan menambah armada bus pariwisata antar kota antar provinsi (AKAP) menuju ke Jawa. Jika sebelumnya dua mobil akan menjadi 10 mobil. “Kalau untuk awal Ramadhan masih normal saja, tetapi bila memasuki H-7 dan H+10 maka hal tersebut (penambahan armada) akan kami lakukan,”

katanya. Apalagi untuk penumpang, diakuinya akan mengalami pelonjakan hingga 15 persen dari waktu normal. “Meski demikian saya meyakini tidak akan terlalu ramai. Mengapa? “Karena waktu libur hari raya sangat berdekatan dengan libur sekolah,” tegasnya. Untuk angkutan antar kota dalam provinsi (AKDP) pihaknya akan menyiapkan sekitar 25 mobil dari biasanya 15 mobil. “Untuk mengantisipasi lonjakan yang begitu besar kami pun akan menyiapkan dua bus pariwisata berpenumpang 45 orang untuk mengakomodir,” katanya. Untuk AKDP lonjakan penumpang diyakininya hanya mencapai 10 persen saja. “Kalau untuk tiket pasti mengalami peningkatan, mungkin bisa sekitar 25 persen dari harga normal,”

tegasnya. Sementara itu, Rudy tiketing PO Putra Remaja pun mengaku peningkatan akan terjadi saat H-7 sebelum Idul Fitri. “Kalau sekarang belum terjadi peningkatan masih normal-normal saja,” katanya. Pada saat memasuki musim mudik direncanakan mereka akan menambah unit armada menjadi enam dari sebelumnya hanya dua unit bus saja. Penambahan ini logis mengingat mayoritas penumbang hanya tertuju pada lokasi Yogyakarta dan Solo. “Kami melintasi jalan tol, jadi bila penumpang meminta stop di Jakarta atau daerah lainnya, terpaksa kami pindahkan ke bus lain. Untuk peningkatan penumpang saya pikir tidak jauh dari tahun lalu, yaitu sekitar 25 persen,” pungkasnya. (ren)


JUMAT 15 JULI 2011 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

PT TEL Terancam (PMA), seharusnya ada peninjauan kenaikan gaji kembali seiring perubahan PKB. Untuk gaji, ini akan kita bahas besok,” ungkapnya saat diwawancarai di Gegung Serbaguna Lima Putri di Pelitasari Muara Enim, kemarin(14/7). Dikatakan Ashal, banyak hal yang tidak masuk akal dalam pemberian tunjangan seperti tunjangan shift kerja yang cuma sebesar Rp 100 per shift sore. Begitu pula untuk fee produksi, kini tidak ada lagi sejak Oktober 2010 lalu. Nah, dari penyampaian pihak manajemen tadi, kata Ashal, perusahaan hanya berani mengusulkan kenaikan THR yang dulunya sebesar 1 bulan gaji menjadi 1,2 bulan gaji. Padahal, usulan dari Serikat Pekerja menjadi 2 bulan gaji. “Ini pertemuan tripartite ketiga kalinya, sebelumnya juga dilakukan pertemuan di Bangka selama 5 hari dan di Graha Medang PT TEL selama 3 hari. Dari pertemuan ini, masih belum jelas karena pihak manajemen masih bertahan. Kami sendiri akan terus memperjuangkan hak karyawan. Kalau tidak ada kesepakatan, sesuai desakan dari tenaga kerja, kami akan melakukan mogok kerja,” tukasnya. Sekretaris Serikat Pekerja PT TEL Heriyanto, juga menimpali, tuntutan karyawan menginginkan adanya perubahan beberapa jenis tunjangan yang tidak sesuai lagi dengan kebutuhan yang ada. Seperti, tunjangan perumahan sebesar Rp. 300 ribu per bulan, kini sesuai perjalanan waktu dirasakan tak sesuai lagi dengan kondisi harga sewa rumah sekarang ini. “Pada pokoknya kita menginginkan adanya perubahan pada Pasal 28 Perjanjian Kerja Bersama tahun 2009-2011 mengenai tunjangan karyawan ini, selebihnya kami sepakat pada pasal lainnya pada PKB

Senang Pakai

Dari Hal 1)................................................................................................................................. tersebut untuk dijadikan PKB lanjutan,” jelasnya. Dijelaskannya, di perusahaan pulp and paper lain, saat ini perusahaan sudah menaikkan gaji dan tunjangan karyawannya. Sementara, tegas Heriyanto, PT TEL sendiri yang profitnya diprediksi telah mencapai USD 1 miliar pada tahun 2009 dan 2010, belum juga meningkatkan kesejahteraan karyawannya. Hal ini, ungkap dia, terlihat pada grafik profit PT TEL tahun 2007 sebesar USD 369 juta, dan tahun 2008 sebesar USD 760 juta. Begitu pula diprediksi pada tahun 2009 dan 2010 lalu, kemungkinan keuntungan perusahaan mencapai USD 1 miliar lebih. “Hanya dua tahun terakhir, memang perusahaan tidak menjelaskan keuntungan perusahaan, hal ini dimaksudkan agar karyawan tidak mengetahuinya. Mereka (manajemen, red) selalu mengatakan rugi, padahal kami karyawan juga tahu, ini hanya merupakan pembodohan bagi karyawan,” bebernya. Saat ini, dijelaskan Heriyanto, harga pulp menunjukkan tren positif di kisaran USD 800 per ton pulp, sementara PT TEL sendiri mampu memproduksi pulp sebesar 1.500 ton pulp per hari, maka secara kalkulasi keuntungan perusahaan mencapai kisaran USD 1,2 juta per harinya. “Sesuai aturan, sesudah perjanjian tripartit, baik dari serikat pekerja maupun manajemen akan diberikan anjuran oleh pihak Disnaker yang juga akan disampaikan ke Menteri Tenaga Kerja RI. Sambil menunggu keputusan Menteri, kami dari pihak karyawan juga akan membahas lagi tentang rencana aksi mogok kerja massal. Sebab, perundingan yang digelar mengalami kegagalan dan itu sudah sesuai dengan UU No 13 tahun 2003, pada Pasal 137 hingga Pasal 142 yang mengatur hak-hak karyawan untuk

melakukan mogok kerja,” kata Heri yang mengaku kesal, setelah melalui 5 kali perundingan di Bangka, 3 kali perundingan di PT. TEL dan 3 kali perundingan di Muara Enim dengan difasilitasi Disnaker ini. Perundingan yang dilanjutkan pada pukul 14.00 WIB, setelah mengalami deadlock pada pagi harinya juga mengalami kegagalan. Kedua belah pihak masih bertahan dengan pendapat masing-masing, akhirnya pihak mediator yang difasilitasi oleh Kadisnaker Muara Enim, Abu Hanifah melalui staf Bidang Hubungan dan Industrial Disnaker Muara Enim, Busyro pun memutuskan perundingan berakhir tanpa ada kesepakatan. “Kedua belah masih tetap pada pendirian masingmasing. Sesuai kesepakatan keinginan untuk diubah pada pasal 28 PKB tahun 2009-2011 itu, akan dibuat dalam bentuk anjuran. Hendaknya anjuran yang nantinya akan disampaikan dapat dilaksanakan kedua belah pihak, sebab anjuran ini juga akan disampaikan ke Menteri Tenaga Kerja. Karyawan boleh mogok, apabila anjuran tidak dilaksanakan oleh perusahaan. Kami berharap, agar antara karyawan dengan manajemen segera mencari titik temu, dan berharap agar tidak sampai ke Pengadilan Hubungan Industrial,” tukasnya. Sementara, perwakilan manajemen PT TEL melalui Direktur Human Resources, Eko Ganefianto mengatakan, semua alasan perusahaan sudah disampaikan ke karyawan. Sebab, kata dia, memang hanya itu yang dapat diberikan oleh perusahaan. “Bila kita semua sepakat untuk tidak sepakat, kita harus menjalaninya. Kami berharap apapun nantinya langkah selanjutnya, kita semua dapat menghormati proses yang ada dan mengikutinya hingga tuntas,” katanya. (yan)

Dari Hal 1)...............................................................................................................................................

linggau masih ramai dan diminati masyarakat setempat. Transaksi jual beli terus dilakukan dari pagi hingga sore. Sedangkan untuk minimarket mengalami hal yang sama, pelaku usaha bersaing sehat untuk berlomba-lomba memikat dan menarik perhatian para peminat dan pelanggan setianya. Sementara itu, saat ditanya apakah dengan adanya minimarket yang mulai bermunculan di sejumlah tempat, membuat omzet penjualan toko kelontongan menurun, Anita, salah satu pegawai toko kelontongan mengatakan, mampu bersaing secara sehat, karena peminat dan pelanggan yang rutin berbelanja di toko ini masih setia. Untuk omzet, penurunan dan peningkatan tergantung dengan tanggal dan bulan. Kalau bulan muda otomatis peningkatan tapi kalau di bulan tua (akhhir bulan), transaksi penjualan sedikit mengalami penurunan. “Tapi dengan munculnya minimarket disini, sedikit banyaknya juga mempengaruhi usaha kecil kelontongan, hanya saja penurunan tersebut tidak terlalu signifikan.” “Biarlah masyarakat sendiri yang dapat menilai, kalau berbicara masalah barang dan kelengkapannya, toko kami sudah lengkap, dan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat sudah kami penuhi, ditambah dengan harga yang dapat dijangkau. Silakan saja, kalau di kota ini banyak minimarket yang dibangun, tapi harus benar-benar dapat bersaing secara sehat, jangan saling menjatuhkan pada toko-

toko kecil yang selama ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat,“ katanya. Lain halnya, dikatakan salah satu pengelola minimarket yang enggan disebutkan namanya, bahwa Lubuklinggau adalah kota jasa dan perdagangan. “Kota ini memiliki potensi yang sangat besar, jadi wajar kalau sejumlah pelaku usaha ingin berinvestasi di Lubuklinggau, karena peluang usaha dan keuntungan yang didapat bisa berlipat,“ akunya. Dengan berdirinya minimarket di Lubuklinggau, aku dia, sangat diharapkan untuk membantu kebutuhan masyarakat dengan menampilkan kualitas barang yang bermutu dan harga yang relatif murah dibanding berbelanja di toko lainnya. “Kami memberikan warna baru dengan menawarkan kelengkapan barang, mutu dan kualitas ditambah harga yang murah untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat banyak, dan animo masyarakat pun begitu tinggi, setiap harinya mereka tahan untuk mengantre untuk berbelanja di sini,“ ujarnya. Sementara itu, diungkapkan Dasmeli warga Batu Urib Lubuklinggau Timur I, masih meminati belanja kebutuhan sehari-hari di toko kelontongan, karena selain dekat barangnya juga lengkap dan harganya juga masih bisa dijangkau. “Kalau saya jarang belanja di minimarket, soalnya males saja, memang sih harganya agak sedikit lebih murah dari

toko-toko biasa, tapi saya males ikut antre di kasir dan jarak minimarket dari rumah saya agak berjauhan,“ jelasnya. Berbeda dengan yang dikatakan Chandra, warga Taba Pingin Lubuklinggau Selatan II, dia lebih memilih minimarket karena barang-barang yang diperjualbelikan lengkap dan banyak pilihan sesuai kebutuhan. Apalagi pelayananya juga nyaman karena pakai AC. Terpisah, Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, Hasbi Asadiki menyatakan bahwa DPRD Kota Lubuklinggau dengan tegas tidak mendukung kalau minimarket atau menjamur di Lubuklinggau. Sebab, dengan berdirinya minimarket diduga dapat mematikan usaha pasar tradisional dan toko kelontongan. “Saya selaku Ketua DPRD, dengan tegas menyatakan tidak mendukung adanya minimarket di Kota ini, karena kasihan untuk usaha kecil seperti toko kelontongan, yang lama-kelamaan akan gulung tikar, walaupun persaingan sehat dilakukan. Saya harap, pemerintah dapat memilah dan mempertimbangkan bagi investor yang ingin berinvestasi di Lubuklinggau, jangan sampai mematikan usaha kecil lainya, walaupun visi misi kota Lubuklinggau sebagai Kota jasa dan perdagangan, karena di zaman sekarang ini sangat susah untuk menciptakan lapangan kerja, apalagi mematikan usaha kecil lainnya, mau kerja apa lagi orang-orang yang ada di toko-toko kecil. (*/bersambung)

KPK Belum

Dari Hal 1)..................................................................................................

Sementara itu, Ketua Departemen Pemuda dan Olahraga DPP Partai Demokrat, Gede Pasek Suardika mengatakan, mantan Bendahara Umum PD Muhammad Nazaruddin sudah layak untuk dipecat. “Surat Peringatan (SP) dari DPP PD sudah keluar hingga tiga kali. Dari standar oprasional prosedur Partai Demokrat, maka Nazaruddin sudah memenuhi syarat untuk dipecat,” kata Pasek Suardika, di gedung DPR, senayan Jakarta, Kamis (14/7). Dijelaskannya, Nazaruddin

Alex

Komisi II DPR RI itu. Ia menilai, tindakan yang dilakukan oleh Nazaruddin sebenarnya tidak bisa ditolerir lagi, apalagi terkait dengan black berry messenger (BBM) yang selalu mengatasnamakan dirinya. “Saya lihat tindakan yang sudah dilakukan oleh Nazaruddin sulit dimaafkan oleh partai. Saya lihat dari trend yang berkembang di media massa, jika benar BBM itu atas namanya, maka Nazar tak bisa dimaafkan lagi,” tukas politisi asal Bali itu. (fas/jpnn)

Dari Hal 1).......................................................................................................................

atlet dengan kapasitas 3.000 dan standar internasional, yang akan jadi milik pemprov adalah sesuatu yang luar biasa. “Terakhir saya biasa difitnah, sejak jadi Bupati (Muba),” jelas dia. Terkait pertanyaan wartawan untuk tindakan hukum balik, ia mengatakan akan melihat perkembangan lebih lanjut. “Itu saja, saya tidak menyatakan itu benar atau salah,” tegasnya.

Afsel

telah melakukan tiga pelanggaran, yakni melanggar loyalitas kepada partai, melanggar AD/ART partai dan etika partai. “Sebetulnya bisa otomatis dipecat tapi DPP PD akan menggunakan proses dan mekanisme partai. Bila Nazaruddin tidak segera memberikan kepastian, tidak memberikan klarifikasi, maka secara otomatis dipecat. Tapi masih dimungkinkan untuk tidak dipecat bila Nazaruddin melakukan pembelaan dan klarifikasi yang masuk akal dan beralasan,” tambah anggota

Seperti diketahui, sejumlah nama mencuat dalam sidang yang menghadirkan El Idris di pengadilan negeri Tipikor. Mulai dari Muhammad Nazaruddin yang mendapatkan jatah 13 persen, Gubernur Sumsel disebut mendapatkan jatah 2,5 persen, lalu Komite Pembangunan Wisma Atlet 2,5 persen, panitia pengadaaan 2,5 persen. Kemudian, ada Sesmenpora

(Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga) mendapatkan sebesar 2 persen. Dana untuk Komite Pembangunan Wisma Atlet dicairkan April 2011, dan diduga dana tersebut cair tempatnya di kantor Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya (PUCK) Provinsi Sumsel oleh El Idris dan Mindo Rosalina Manulang, eks manajer pemasaran PT Anak Negeri. (dav)

Dari Hal 1).......................................................................................................................

Kerjasama yang akan berjalan, aku dia, dari sisi teknik pengembangan produk turunan dari batubara yang arahnya ramah lingkungan, dan ini betul-betul menunjang pemerintah dalam perlindungan lingkungan. Tidak hanya bidang pertambangan, Sumsel yang terkenal dengan sektor perkebunan akan menjadi peluang kerjasama kedua provinsi tersebut. “Peluang kerjasama kedua, bidang perkebunan. Ini pertama kalinya Afrika Selatan menjajaki Sumsel,” sebut dia. Bentuknya sama dengan bidang pertambangan yakni kerjasama teknologi budidaya tanaman produktif, yang sifatnya nanti melibatkan masyarakat dalam jumlah cukup banyak. Ketiga,

Harus Bisa

kerjasama di bidang pariwisata dan sosial budaya. Ia menambahkan, kerjasama antara Provinsi Mpumalanga dan Sumsel akan sangat saling menguntungkan, apalagi kedua provinsi ini memiliki karakteristik atau sektor usaha yang kembar atau sama, salah satunya potensi agrikultur (perkebunan, pertanian), dan pertambangan. Mengenai kapan realisasi akan dilaksanakan, Berlian akan dilaksanakan setelah disepakati bentuk kerjasama antara Mpumalanga dan Sumsel, maka penandatanganan MoU kerjasama antara Gubernur Sumsel dan Gubernur Mpumalanga rencananya dilakukan langsung di Cape Town Afrika Selatan

pada Januari mendatang (2012). Terkait dengan kerjasama tersebut, Gubernur Alex Noerdin mengatakan, Pemprov Sumsel akan menyiapkan tim kerjasama yang diketuai Asisten II Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Provinsi Sumsel Eddy Hermanto, dengan beranggotakan sejumlah kepala SKPD terkait, mulai dari perkebunan, pertambangan dan energi serta lainnya, untuk menindaklanjuti pertemuan. Nantinya, jelas Alex, tim ini akan menyimpulkan dan merumuskan yang dapat dikerjasamakan dengan Provinsi Mpumalanga, setelah itu baru dilakukan MoU atau kesepakatan antara kedua provinsi yang akan ditandatangani presiden negara masing-masing. (dav)

Dari Hal 1)..................................................................................................

bidang pekerjaan tersebut,” ungkap suami dari Arga Astari ini. Ia menambahkan, otomatis hasil

kerja yang dihasilan akan bagus, dan tidak kalah penting memudahkan dalam adaptasi terhadap lingkungan kerja yang

baru. Memang, aku dia, sebelum menempati sebuah posisi akan ada sertijab (serah terima jabatan) dan supervisi. Kemudian, pada lingkup kerja yang baru pasti ada data-data sebelumnya menjadi pengetahuan mendukung dalam pembuatan rencana dikemudian hari, mulai dari sasaran yang akan dicapai, bagaimana proses yang akan dilakukan, sampai dengan canangan progres secara bertahap. Sebuah kinerja, sebut dia didukung dari produk tersebut harus gampang (mudah) dijual, misalkan produk Honda (motor), 70 persennya (content) sudah sangat dikenal oleh masyarakat, artinya produk tersebut bisa menjual dirinya sendiri. Tanpa harus ada tenaga salesman. Tapi, jangan salah, sambung dia memang 30 persen sisanya tetap mengandalkan keberanian, kerja keras, dan usaha yang ada pada diri seorang marketing atau tenaga pemasaran. Karena, menurutnya, hanya tenaga pemasaran yang mampu menyelami apakah calon pembeli tersebut potensial atau tidak. Masih menurut William, seorang harus bisa memanfaatkan channel (jaringan) yang dimilikinya secara seluas-luasnya. Seperti perbanyak penjualan melalui menambah jumlah sales sources. Maka dengan sendirinya, kepedulian seorang calon pembeli kepada sebuah produk akan meningkat, yang pada akhirnya akan tertanam ke dalam benak dan menjadi sebuah image. Terlepas dari sisi strategi diri, William juga mengatakan harus didukung dengan strategi pemasaran yang melibatkan kebijakan dari perusahaan yang bersangkutan. “Harus mengetahu seberapa besar potensi pasar yang akan digarap, caranya mudah dengan mengukur jumlah populasi disebuah tingkat kecamatan atau lebih luas lagi kabupaten kota,” kata dia. Lebih lanjut, ia mengingatkan jangan sampai masuk ke sebuah daerah yang jumlah populasinya sedikit. Dan perlakuan kebijakan pemasaran antara satu daerah dengan daerah yang lain berbeda. Seperti, ingat dia pengalaman menjadi marketing head di Lombok (NTB), secara penjualan sangat tergantung dari para petani yang didominasi sektor tembakau. Ketika harga tembakau jatuh, maka para petani tidak akan menjadi potensi garapan penjualan, sehingga penjualan akan terkendala. Karenanya, kembali ia menyebutkan harus memanfaatkan banyak channel yang dimiliki. Dengan kasus seperti itu, ia mengambil langkah melakukan pemasaran dengan sasaran para PNS (pegawai negeri sipil). Dan ketika, dipindahtugaskan di Palembang dengan posisi yang sama (marketing head), William mengatakan berbeda juga perlakuan. Pasar Sumsel lebih variatif, maka pilihan penjualan bisa beragam, tidak hanya mengandalkan satu sektor, seperti karet dan sawit, tapi masih ada industri batubara dan industri pengolahan lainnya, kemudian tentu para PNS. Nah, dengan pasar seperti itu, sebut dia marketing akan lebih mudah menjual sebuah produk tetapi jangan sampai terlena oleh pasar, karena ada banyak competitor yang siap masuk dan bersaing. “Berbeda kalau sebuah produk adalah monopoli. Dengan pasar seperti ini, perluas pemasaran dengan memperbanyak jumlah tenaga pemasaran,” ujarnya. Terlepas dari strategi marketing pribadi dan perusahaan yang dikembangkan, William mengakui dunia marketing tidak menjadi barang baru lagi, karena sejak menempuh didunia pendidikan (perguruan tinggi), ia sudah menjadi seorang sales mulai dari VCD film, sampai dengan toko PS. (david karnain pahlefi)


15

RADAR PALEMBANG . HAL 6

JULI

JU M AT

2011

Pempek BK

Usung Ruang Terbuka Mirip Pantai PALEMBANG, RP – Mau menu enak dan juga murah, anda bisa datang ke Pempek BK Jl DI Panjaitan No 03 dekat Komperta Bagus Kuning. Yang lebih istimewa lagi, menikmati pempek ini sambil terkena hembusan angin bak pantai. Lantaran lokasi makannya diberi payung-payung kecil mirip nuansa pantai. Pempek merupakan makanan khas kota Palembang dan sudah menjadi idola di masyarakat, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Rasanya yang enak dipadupadankan dengan cuka kental yang memiliki rasa pedas, manis dan juga asem. Pempek BK yang senada dengan lokasinya di Bagus Kuning, menawarkan pempek adaan, antara lain telur, kulit, tahu, keriting dan lainnya. “Pempek kami buatan sendiri. Jadi rasanya berbeda dari yang lain dengan racikan bumbu istimewa,” kata Aspani, pemilik Pempek BK.

Ada juga pempek kapal selam dengan rasa gurih dan lembut hanya di Pempek BK, dengan ditaburi kuah cuka kental dan diolah dengan aneka bumbu rempah sehingga memiliki kombinasi rasa pas. Aspani melanjutkan, menu yang dihadirkan tak hanya aneka pempek saja, ada juga model dan tekwan. Turut pula memiliki cita rasa khas Pempek BK. “Ikan yang kami gunakan yaitu ikan parang-parang,” ucapnya. Supaya lebih nyaman menikmati menu yang disajikan, Pempek BK menghadirkan konsep alam terbuka. Tempatnya santai seperti di pantai lengkap dengan meja. Ada payung ditambah area sekitar yang dipenuhi pohon sehingga suasana menjadi sejuk. “Tentu sangat pas untuk dijadikan tempat kumpul bareng teman ataupun keluarga,” ungkapnya. Jika selepas menyantap menu makanan yang hangat, akan lebih enak jika ditambah aneka minuman dingin, seperti es campur, es kacang dan aneka

minuman botol berbagai jenis. Setiap hari, Pempek BK buka dari pukul 09.00 sampai 20.00 dan juga menerima pesanan dengan menghubungi 0852 – 67867858 atau 0711 – 8690657. “Pempek kami juga sering dijadikan oleh-oleh,” jelasnya. (gus)

Bandeng Bakar · yang gurih lem· Daging ikan bandeng dengan olesan dahsyat but menjadi makin urat gurih dan aksen · bumbu kecap. Semb bikin ikan ini jadi karamel yang gosong makin enak saja. Bahan: bandeng super 1 ekor (750 g) ikan parut , 2 siung bawang putih 2 sdm air jeruk nipis 1 sdt garam rata: Bumbu Olesan, aduk 100 ml kecap manis r 1 sdm minyak sayu parut , 2 siung bawang putih haluskan 2 buah cabai merah, 1 sdm air jeruk nipis : Pelengkap a Sambal Mangga Mud Cara membuat: isi perut ikan ban· Bersihkan sisi dan deng. sisi badannya. · Kerat-kerat ke duaeng dengan bawang · Lumuri ikan band garam. Diamkan dan jeruk air , putih selama 30 menit.

resep

bumbu Olesan. Lumuri ikan dengan sambil balik-baBakar di atas bara api a sisinya. lik hingga matang kedu Pelengkapan deng an Angkat. Sajik . (dtf) nya. Untuk enam orang


15 JULI JUMAT

2011 TIPS

Warung Nasi Yuk Kris

Iga Sapi Impor atau Lokal

Pindang dan Sambal Buah PALEMBANG, RP – Menikmati menu makanan dengan berbagai sajian pindang, sangat mengasyikan. Semua menu pindang coba dihadirkan Warung Nasi Yuk Kris di jalan Faqih Jalaludin No 68 belakang Masjid Agung. Seperti dituturkan Adi, pemilik Warung Nasi Yuk Kris, menu yang dihadirkan aneka pindang seperti pindang ayam dibuat dengan sajian istimewa beraroma mantap khas bumbu nusantara. “Pindang ikan juga tersedia yaitu ikan patin dan ikan baung yang memiliki tekstur daging lembut,” urainya. Tak hanya itu, menu lezat lain yang dapat dipesan yaitu pidang udang yang memiliki cita rasa tinggi ala Warung Nasi Yuk Kris. “Pindang sale, pindang tunjang, dan pindang gelayan juga ditawarkan di sini,” tambahnya. Sajian daerah memang lebih ditonjolkan di sana, terbukti aneka menu seperti pepes tempoyak ikan patin yang wah disantap bersama

nasi putih, plus sambal buah atau sambal teri cungkediro yang pedas nikmat. Ada juga pepes tempoyak ikan belido dibuat dengan ikan segar, plus bumbu racikan sehingga rasanya berbeda dari lainnya. “Oseng-oseng tempe yang biasa disebut menu rumahan, juga kami hadirkan dengan rasa berbeda tentunya,” ucapnya. Menu lain yang dapat dipesan antara lain ayam dan lele goreng. “Kami menyediakan banyak menu agar pengunjung yang datang tidak bosan dan bisa menikmati dengan nyaman,” terangnya. Warung Nasi Yuk Kris buka setiap hari dari pukul 10.00 hingga 19.00 Wib dan memiliki tempat nyaman. Dan juga bersih sehingga bisa dijadikan tempat makan bersama teman, pacar ataupun keluarga. “Bagi anda yang ingin memesan menu sajian warung nasi Yuk Kris juga dapat menghubungi 0711 – 360598 atau 0711 – 7060006,” pungkasnya. (gus)

DI PASAR ada jenis iga sapi lokal dan impor. Mana yang sebaiknya dipilih? Iga sapi impor umumnya daging dan lemaknya lebih tebal. Dijual dalam bentuk potongan mesin, kecil dengan lapisan daging yang tebal. Sedangkan iga sapi lokal dijual dalam bentuk utuh dengan lapisan daging dan lemaklebih tipis. Jika suka yang berdaging tebal bisa dipilih iga sapi impor bagian bawah. Keduanya sama enaknya, hanya saja iga sapi impor lebih berlemak. Belilah dalam bentuk potongan, atau mintalah tukang daging memotong dalam ukuran kecil. Cuci bersih sebelum direbus. Jangan lupa, buang lapisan lemak yang berlebihan. (dtf)

Memilih Sosis SOSIS yang dijual di pasaran banyak jenisnya. Bagaimana memilih sosis yang enak dan bagus kualitasnya? Sosis sapi atau ayam dibuat dari daging sapi/ayam yang dicampur dengan bumbu dan bahan pengental seperti tepung maizena atau terigu. Sosis yang bagus kualitasnya biasanya hampir tidak memakai bahan pengemtal atau pengenyal karena memakai lebih banyak bahan asli. Karena itu harganya lebih mahal dan rasa alami bumbu dan dagingnya lebih kuat. Jika dikerat akan merekah saat terkena panas karena dipanggang atau digoreng. Karena itu pilih sosis yang lebih banyak memakai bahan asli dengan warna alami. (dtf)


RADAR PALEMBANG

JUMAT 15 JULI 2011 ● HALAMAN 8

Fokus Kota

Kota Internasional, Kok Haltenya Kotor Dibilang primitif tentu orang zaman sekarang tidak mau. Tetapi mengapa masih banyak tingkah laku orang yang cenderung menjurus kearah primitive. Salah satu yang paling terasa ialah prilaku mencorat-coret fasilitas umum (Fasum), itu adalah sesuatu yang tidak logis dilakukan, mengingat fasum bukan tempat untuk menulis.

CORATCORET: Salah satu halte yang ada di Jalan Basuki Rahmad yang dicorat-coret. FOTO: SALAMUN

ini (Jumat, 15 Juli). Menurut Arman, kita ormas Islam yang juga merupakan cendikiawan, kita bisa lihat sekarang ini secara nasional kerusakan bangsa ada tawuran pelajar, bahkan ada juga perkelahian antar kampung, sampai dengan pihak legislatif pun berkelahi. Untuk itu, KAHMI akan menjadikan saran Muswil tersebut sekaligus membahas kerangka kerja kedepannya. “Kita akan curahkan pokok pikiran nilai Pancasila diterapkan, oleh sebab itu sampaikan pokok pikiran Pancasila ditekankan tapi tidak harus menjadi azas tunggal. Pokok pikiran ini akan

menjadi pilot project, apalagi dengan anggota 10.000 orang, dengan berbagai disiplin kerja dari pemerintah, pengusaha dan LSM, KAHMI ingin terlihat (eksistensinya, red),” jelasnya. Selain itu, KAHMI juga membantu pihak pemerintah kota Palembang dan pemerintah provinsi Sumsel dalam mensosialisasikan Sumsel sebagai tuan rumah dari pelaksanaan SEA Games mendatang. Melalui, sejumlah kegiatan, terakhir jalan santai yang melibatkan 7000 masa. Bertempat di Hotel Swarna Dwipa Palembang, KAHMI menggelar muswil selama dua hari (15-16 Juli) dengan agenda memilih kepengurusan baru untuk periode mendatang. Menurut dia, muswil ini sudah tertunda hampir 3 bulan. “Muswil akan dilaksanakan besok (hari ini,red) dan insyallah di buka oleh pak Alex Noerdin,”jelas dia. Untuk agenda lain yang dibawa dalam muswil, sebut dia program kerja untuk pengurus baru pada 5 tahun kedepan, KAHMI akan menelurkan pokok pikiran dan pemilihan pengurus baru. Ketua sebelumnya, Amirud-

Rawat Bersama-sama MENURUT saya sangat tidak enak melihat halte bus trans Musi yang dicoret-coret, padahal haltenya sendiri sudah bagus. Sebaiknya kita rawat bersama-sama. Dan untuk pemerintah pengawasan rutin lebih ditingkatkan lagi. (gus)

ALUL, Warga Sukabangun

“Saya pikir mungkin karena mereka kurang media untuk tempat corat-coret, jadinya mencoret di fasum. Mungkn tidak ada salahnya bila pemerintah menyediakan sebuah media untuk dijadikan mereka sebagai tempat mencurahkan bakat corat-coret,” tegasnya. Sementara itu, Anto yang sering naik Trans Musi dari halte Demang Lebar Daun pun merisaukan tentang ketidaklayakan kondsi halte. “Sudah banyak debu, kacanya pecah kurang nyamanlah,” keluhnya. Apalagi di halte yang biasa ia naik

Trans Musi, terdapat sebuah informasi yang tidak seharusnya ditaruh ditempat tersebut. “Aneh saja dihalte Trans Musi seperti ini ada iklan lowongan kerja, emang tidak ada media lain apa untuk menginformasikan lowongan kerja,” gerutunya. “Kalau seperti ini susah untuk menjadikan Trans Musi sebagai modal utama transportasi di kota Palembang. Memang secara kualitas bus Trans Musi sangat baik tetapi kalau fasilitas pendukungnya seperti ini sama juga bohong,” pungkasnya. (ren)

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

KAHMI Giatkan Kehidupan Pancasila PALEMBANG, RP – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam atau KAHMI Sumsel sedang menggodok pilot project implementasi Pancasila dalam berbangsa dan bernegara. Hal ini, muncul akibat keprihatinan atas lunturnya atau terjadinya kerusakan moral bangsa seperti masih adanya tawuran. Panitia Musyawarah Wilayah (Muswil) KAHMI Sumsel Ir Arman kemarin (14/7) mengatakan KAHMI ingin mengangkat tema implementasi berbangsa dan bernegara. Ide atau gagasan tersebut akan menjadi bahan pembahasan dalam rangka gelaran Muswil KAHMI yang akan digelar hari

IMAM WIDODO, Warga Swadaya

RSUD Bari Sambut SEA Games

FOTO: IST

Arman

din Inoed yang juga sebagai bupati Banyuasin, akan maju kembali. “Dari 15 perwakilan di daerah, terdapat 9 perwakilan yang sudah mengajukan pak Amiruddin yang saat ini menjabat bupati Banyuasin kembali sebagai ketua untuk kepengurusan KAHMI Sumsel mendatang, dan kita akan lihat apakah pak Amiruddin bersedia karena dukungan dari perwakilan daerah sangat kuat,” kata dia. (**/dav)

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palembang Bari menyiapkan pelayanan kesehatan demi menunjang suksesnya Sea Games 2011 yang diselenggarakan November mendatang.

Indah Puspita

PALEMBANG, RP – Hal ini diungkapkan oleh Direktur RSUD Palembang Bari, dr Indah Puspita Mkes, pihaknya telah menyiapkan fasilitas kesehatan yang maksimal. Diantaranya, telah menambah fasilitas ruangan VVIP 4 kamar, VIP 20 kamar serta ruang kelas I, II dan III. “Untuk ruang kelas I, II dan III kita lakukan penambahan tempat

tidur sehingga, bisa menampung pasien lebih banyak karena kapasitasnnya sudah lebih besar,” ujarnya, saat ditemui di Pemkot Palembang, Kamis (14/7). Tambah Indah, pihaknya tetap memprioritaskan pelayanan kesehatan di RSUD Bari untuk ruang kelas III. “Tetapi untuk 50 persennya tetap untuk ruangan kelas III,” tambahnya.

FOTO: DOK

PALEMBANG, RP – Beberapa halte Transmusi yang ada di kota Palembang ternyata menjadi aksi coret-coret oleh oknum yang tidak bertanggung jawab tapi juga perlu pengawasan yang dilakukan oleh Dinas Perhubungan. Menurut, Sekretaris Daerah kota Palembang, Husni Thamrin jika hal ini merupakan tanggung jawab dari Dinas Perhubungan. “Ini perlunya pengawasan dari Dishub di halte yang rawan akan aksi coret-coret yang dilakukan oknum,” ujarnya. Tambahnya, jika nanti dari pengawasan tersebut ditemukan oknum yang melakukan aksi tersebut akan segera ditindak. “Nantinya jika kedapatan akan dikenakan sangsi ketertiban pada yang bersangkutan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan kota Palembang, Masripin melalui Kabid PJR Dishub kota Palembang, Agus Supriyanto mengatakan jika pihaknya sudah melakukan pengawasan di halte-halte trans musi yang ada di kota Palembang setiap harinya. “Tapi memang petugas kita hanya berjumlah 12 petugas yang melakukan pengawasan di setiap halte dan juga jumlah halte di Palembang sendiri berjumlah 74 untuk yang tertutup (memiliki kaca) dan terbuka yaitu 60, hal ini juga perlu dibantu oleh masyarakat karena halte tersebut tersebut diperuntuhkan bagi masyarakat. Jadi seyogyanya kita jaga bersama-sama,” katanya. Namun, pihaknya sudah menyiapkan anggaran yang berasal dari APBD kota Palembang sebesar Rp 100 juta persemesternya. “Dana tersebut meliputi pembersihan halte setiap harinya, jika ada halte yang kacanya pecah juga membersihkan coret-coret yang dilakukan oknum tidak bertanggung jawab,” urainya. (gus)

Perlu Pakai CCTV ITU sudah termasuk Vandalisme yang merusak fasilitas umum dan dilakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab. Untuk mengantisipasinya bisa dipakai CCTV bila perlu karena jika tertangkap bisa ditindak dengan tegas .(gus)

Nah, pihaknya juga telah menambah kamar jenazah yang sebelumnya kapasitasnya masih kurang, sekarang telah mencukupi. “Memang dulu kamar jenazah ruangannya sangat kurang memadai, namun kami telah merenovasi sehingga sekarang kamar jenasahnya sudah bagus,“ tukasnya. Masih katanya, soal tim medisnya, pihaknya juga telah menambah tenaga medis, diantaranya, Dokter spesialis Ortopedi 2 orang, lalu Ahli Gawat Darurat 1 orang, “Sementara untuk Dokter umum sudah ada 15 orang dan Dokter Kandungan serta Dokter spesialis Bedah dll,“ ujarnya.. Sementara itu, Walikota Palembang Eddy Santana Putra menyarankan, agar masyarakat kota Palembang untuk memanfaatkan sarana dan fasilitas pelayanan kesehatan di RSUD Bari. (gus)

PalComTech, Tuan Rumah IDSECCONF 2011 PALEMBANG, RP – Untuk kesekian kalinnya, PalComTech yang merupakan salah satu lembaga pendidikan komputer terkemuka di Kota Palembang menggelar Seminar dan Hacking Competition. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya Seminar dan Hacking Competition ini luas lagi bebarengan dengan kegiatan Indonesia Security Conference 2011 atau dikenal IDSECCONF 2011 yang merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan atas kerjasama Komite IDSECCONF bekerjasama dengan Kementrian

Komunikasi dan Informatika RI. Diungkapkan Manager Marketing PalComTech, Noverika, kegiatan serupa sebenarnya merupakan kegiatan rutin yang di gelar lembaga pendidikan PalComTech, namun kali ini berbeda dari tahun sebelumnya karena berbarengan dengan program IDSECCONF. Kegiatan ini sendiri merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan sejak tahun 2008 lalu, tahun lalu acara ini digelar di Bali. “Nah, tahun ini setelah melewati voting dari pihak Komite STMIK dan Politeknik PalComTech berhasil terpilih menyingkirkan STT Telkom Bandung maju sebagai tuan rumah penyelenggaraan IDSECCONF 2011 yang akan diikuti kurang lebih sebanyak 350 hingga 400 peserta,” ungkapnya. Sementara itu ditambahkan

ketua pelaksana IDSECCONF 2011 yang juga merupakan Kepala Program Studi Teknik Informatika PalComTech, Agustinus Widyantono, acara ini akan digelar dua hari berturut-turut 16-17 Juli 2011 bertempat di Aula STMIK dan Politeknik PalComTech Jalan Basuki Rahmat. “Pada hari pertama digelar acara seminar yang bertujuan untuk memberikan pencerahan ke khalayak umum, pelajar, mahasiswa maupun kalangan IT Security Professional khususnya mengenai berbagai isu keamanan teknologi informasi terbaru,” paparnya. Dalam kesempatan ini seminar akan diisi oleh pakar IT dari Amerika yakni Don Andrew Bailey, dan pakar IT Ruby Alamsyah serta komunitas Hacker se Indonesia. Sementara pada hari

FOTO: IST

Rp 100 Juta Untuk Perawatan

PALEMBANG, RP – Fasum yang paling sering menjadi ajang warga Palembang menyalurkan bakat menulisnya adalah Halte. Sembari menunggu bus ada kalanya bakat menulis harus diasah, spidol ataupun tipe ex merupakan medianya. Susanti salah satu warga Palembang yang selalu memanfaatkan kenyamanan bus Trans Musi seakan miris melihat kondisi halte yang kotor dan terkadang banyak coretan. “Di Basuki Rahmad ini misalnya dibagian bawahnya malah tertulis kata-kata dari cat semprot dan ini jelas membuat kotor kondisi halte,” katanya. Apalagi dengan predikat Palembang sebagai kota metroplotan yang menyabet 5 kali Adipura berturut-turut dengan misi menuju kota internasional pun mengharuskan setiap warganya sedapat mungkin mulai berfikir untuk tidak lagi merusak fasum.

KOMENTAR WARGA

PALCOMTECH salah satu lembaga pendidikan komputer terkemuka di Kota Palembang menggelar Seminar dan Hacking Competition. Kegiatan ini juga bebarengan dengan kegiatan Indonesia Security Conference 2011 atau dikenal IDSECCONF 2011.

kedua diisi dengan kompetisi CTF (Capture the Flag) Online, dalam kesempatan ini nanti peserta berlomba untuk memecahkan sistem tertentu yang sudah di set

oleh panitia dalam jangka waktu 40 menit, peserta yang berhasil memecahkan sistem nantinya secara langsung berhak mendapatkan satu unit laptop. (iya)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.