RP1_18062012

Page 1


2

Dirgahayu palembang

RADAR PALEMBANG, SENIN 18 JUNI 2012

PALEMBANG BEREVOLUSI Pelayanan Terbaik di Bidang Transportasi PEMERINTAH Kota Palembang sangat serius dalam menata sistem angkutan umum bagi masyarakat secara luas. Sebuah kerja keras yang kini sudah menunjukan hasilnya. Bus Rapid Transit (BRT) Trans Musi pun kian menjadi idola masyarakat Kota Palembang. BRT Trans Musi memang sangat berperan sebagai sarana transportasi publik yang melayani masyarakat, untuk bepergian dan melaksanakan aktivitasnya sehari di lingkungan Kota Palembang. Trans Musi merupakan program Pemkot Palembang dalam penyelenggaraan green transportation atau transportasi hijau. Sebab, Trans Musi merupakan moda angkutan berbahan bakar gas. Sistem transportasi hijau dari Trans Musi ini sesuai dengan keputusan Walikota H Eddy Santana Putra untuk menjadikan Palembang sebagai kota yang bermoto Green, Clean, and Blue.Selain memberi pelayanan terbaik berupa kenyamanan dan keramahan lingkungan, dasar program pengadaan transportasi massal Trans Musi juga untuk meredam sekaligus menghilangkan kesan ketidakaturan angkutan jenis bus kota yang terkadang tanpa memperhatikan aspek keselamatan. Sasaran yang dicapai Pemkot Palembang melalui PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J) adalah memperbaiki sistem pola operasi angkutan umum (misalnya berhenti pada halte yang telah ditentukan), penghubung simpul transportasi, pusat kegiatan bisnis dan pusat kegiatan pariwisata (jangka pendek – menengah), penghubung seluruh wilayah perkotaan, mengalihkan sebagian pengguna kendaraan pribadi atau sepeda motor ke BRT, menekan angka kecelakaan, serta mengurangi jumlah pelanggaran lalu lintas. Adanya sasaran ini sistem transportasi kota dengan moda Bus Rapid Transit ini sangat baik, pemerintah sudah berupaya menyediakan pelayanan pada masyarakat yang berkualitas dengan penerapan aspek keamanan dan kenyamanan berkendara, sesuai dengan peraturan lalu lintas yang berlaku, sehingga akan terciptanya lalulintas yang tertib dan efisiensi dalam berkendaraan. Sistem operasi angkutan umum massal ini adalah perencanaan untuk membuat standar operasi yang akan diterapkan pada pengoperasian angkutan massal Trans Musi di Kota Palembang seperti yang sudah ditetapkan sebelumnya. Pola operasi ini meliputi perencanaan jenis kendaraan,jalur yang dilalui, halte, tarif tiket, sumber daya dan juga standar pelayanan minimal dari pelayanan jasa angkutan Trans Musi. “Kami harap keberadaan Transmusi mampu menjadi layanan transportasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat Palembang,” terang Walikota Palembang H Eddy Santana Putra. (*/tma)

FAKTA INTEGRITAS: Walikota Palembang H Eddy Santana Putra menandatangani fakta integritas di Taman Nusa Indah Palembang, Senin (21/5) saat saat launching smart card, koridor Pusri-PS Mall.

Apresiasi Besar untuk Walikota Program gasisasi yang dikembangkan Pemkot Palembang.

Kapal Putri Kembang Dadar yang kian menarik wisatawan.

Sejumlah Armada Trans Musi

Bahder Johan Direktur Utama PT SP2J “Walikota (H Eddy Santana Putra) telah melakukan banyak hal terhadap perkembangan Kota Palembang, Kita patut memberikan apresiasi yang sebesarbesarnya kepada Beliau. Sebab, berkat tangan dingin Beliau dalam memimpin selama ini, Palembang sekarang berevolusi menjadi salah satu kota yang modern serta berkembang di nasional maupun internasional.”

Program rusunawa yang banyak diminati warga Palembang.

Perumahan MBR 3-4 Ulu Palembang.


REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803) Berlangganan : 816

Radar Palembang INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

SENIN18 JUNI 2012 harga eceran Rp 3.000 TERBIT 16 HALAMAN

www.radarpalembang.biz

Mewaspadai Krisis Global Krisis Eropa dan Amerika Serikat yang terjadi beberapa bulan terakhir, kini sudah menglobal. Sejumlah wilayah Asia pun sudah mulai terkena dampaknya. Indonesia sendiri mewaspadai krisis ini dengan melakukan sejumlah langkah terpadu. Pemerintah daerah pun ancang-ancang untuk menjaga pertumbuhan ekonomi.

Anggaran Daerah Diperketat PALEMBANG RP – Kepala Badan Pembangunan Daerah (Bappeda) provinsi Sumatera Selatan Yohanes H Toruan menghimbau, seluruh jajaran dinas dan SKPD untuk melakukan menghemat. Sekaligus lebih memperketat anggaran belanja dinas dan Publik. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi gejolak ekonomi Eropa yang kian hari kian menjalar ke berbagai negara. ”Saat ini kami sedang menghitung pengaruh dari krisis

Eropa yang kini melanda. Sebagai langkah persiapan kami minta seluruh dinas melakukan pengetatan belanja dinas dan publik,” ujar Yohanes yang berhasil ditemui beberapa hari lalu. Sebagai langkah awal, pihaknya kini sudah mengajak diskusi serta meminta perhatian dari bank yang ada di Sumsel untuk membahas pengaruh dari krisis Eropa ini. ”Para pimpinan perbankan Saat ini kami sedang berpendapat krisis Euro ini tidak terlalu berpengaruh, atau jika menghitung pengaruh ada dampaknya tidak akan besar. dari krisis Eropa yang kini Keyakinan mereka ini karena ekspor kita yang memang tidak melanda. terlalu banyak ke Eropa,” ungYohanes H Toruan kapnya. Untuk negara yang saat ini menjadi sasaran utama ekspor Indonesia, masih berasal dari negara Cina, Taiwan, Hongkong, dan India. Meskipun begitu, sebagai pihak yang bertanggung jawab terhadap perencanaan pembangunan di provinsi Sumatera Selatan, Yohanes yakin ✑ Ke halaman 5

BI Tingkatkan Pasokan Valas Bank Indonesia menyiapkan langkah-langkah antisipatif terkait kemungkinan memburuknya krisis yang terjadi di Eropa. Misalnya dengan meningkatkan pasokan valuta asing (valas), stabilisasi nilai tukar Rupiah. Termasuk pembelian SBN di pasar sekunder, penerbitan Term Deposit valas, dan pengembangan instrumen-instrumen transaksi valas di dalam negeri lainnya. Hal ini dikatakan Gubernur Bank Indonesia (BI) Darmin Nasution, Menurut Darmin, peningkatan pasokan valas ini akan disesuaikan dengan kebutuhan sebagai bagian untuk stabilisasi nilai tukar Rupiah. “Bank Indonesia menilai dampak langsung dari krisis Eropa terhadap korporasi maupun perbankan Indonesia, sejauh ini relatif terbatas,” ujar Darmin. Saat ini, posisi utang luar negeri swasta Indonesia dari Eropa per April 2012 tercatat USD 21,6 miliar. Sebagian besar berasal dari Belanda sebesar 57,3 ✑ Ke halaman 5

Darmin Nasution

Sungai Musi Membahana PALEMBANG, RP – Serangkaian lomba dalam rangka memeriahkan HUT Palembang ke 1329 digelar di pelataran Benteng Kuto Besak dan Sungai Musi, Minggu (17/6). Kegiatan lomba tersebut perahu motor hias dan tentunya lomba yang telah menjadi land mark Palembang, bidar. Plh Dinas Budaya dan Pariwisata Palembang M Tabrani mengatakan, sebanyak 25 perahu motor hias dengan beberapa

kategori mulai dari tingkat kecamatan dan sekretariat kota serta instansi, BUMN, dan swasta tumpah ruah melenggak-lenggok di atas hamparan sejuta pesona sungai musi. Bak model yang berjalan di atas catwalk sejak pagi kesemuanya mewarnai sungai musi dengan berbagai atribut yang menghiasi perahunya seakan ingin menunjukkan karisma mereka kepada ribuan pasang mata yang memadati

BKB. Untuk hasil sendiri, lomba perahu motor hias kategori instansi, BUMN, dan swasta, sebagai kampiunnya Kabupaten OKU Timur, diikuti oleh Dishub dan Pegadaian di posisi dua dan tiga, sedangkan untuk kategori tingkat kecamatan dan sekretariat kota, juara pertama disabet oleh Kecamatan Plaju dan SU II, dibelakangnya Sukarame dan Alang-alang Lebar, Kertapati dan

BJB Terapkan Pola Linkage

✑ Ke halaman 5

Sejarah Singkat Kain Songket Palembang

Songket Lepos Berharga Miliaran Alka Anggario – PALEMBANG Songket asli Palembang bernama songket Lepos. Lazimnya, songket Lepos menggunakan benas asli emas. Namun, yang banyak beredar sekarang hanya songket lepos biasa yang menggunakan benang berwarna keemasan. Padahal, aslinya songket Lepos bertabur emas, mulai dari benang hingga kain semua terbuat dari emas. Tak salah kalau harganya pun miliaran.

SONGKET:Tenunan songket kini jarang menggunakan benang emas agar lebih terjangkau di masyarakat.

SONGKET adalah salah satu bentuk kebudayaan asli sumsel yang sudah sangat terkenal di Palembang. Motif serta cara pembuatan yang sangat khas membuat banyak orang rela mengeluarkan dana hingga jutaan rupiah. Namun, tidak mudah untuk menemukan songket Lepos. Di Palembang sangat jarang songket serupa ini ditemukan. Wartawan koran ini sempat memburu informasi dari para pengrajin serta para pedagang yang berada di Tangga Buntung Palembang yang terkenal dengan berbagai pusat kerajinan songket besar dan ternama. Mulai dari Mawar songket, Cek Ipah, hingga Fikri songket. Sayangnya, para pemilik toko sedang tidak di tempat Kemudian mencoba mendatangi daerah lain yang biasanya dijadikan pusat perdagangan songket yang ✑ Ke halaman 5

FOTO:SALAMUN/RADAR PALEMBANG

JARING NASABAH:Pelayanan BJB dimaksimalkan guna menjaring nasabah, malah bank yang baru saja membuka cabang di Palembang ini melakukan program linkage dengan BPR. PALEMBANG, RP – Sebagai pemain baru, Bank Jawabarat Banten (BJB) cukup berpengalaman untuk bermain di sektor kredit mikro. Atas dasar itu, BJB Cabang Palembang mengambil startegi linkage yaitu menggandeng BPR dalam menyalurkan kredit mikro. Sudah ada satu BPR yang diberikan dana sekitar Rp 4 miliar. Pemimpin Cabang Bank BJB Palembang Dicky Syahbandinata mengatakan, pihaknya menargetkan sebanyak-banyak kerjasama dengan BPR. “Ada satu BPR yaitu BPR Agritrans yang sudah resmi

punya perjanjian, dan kami bantu modal sekitar Rp 4 miliar. Dan, dalam waktu dekat ada satu BPR lagi yang akan kami jajaki, targetnya sebanyak mungkin,” ungkap dia. Ditambahkannya, mengapa dia mengambil pola linkage, alasannya karena di Sumsel dan Palembang banyak pemain lama. “Tidak mudah merebut pangsa pasar di sini, makanya kami mencoba melakukan pendekatan dengan BPR-BPR yang ada. Tapi kami tidak bermaksud merebut nasabah,” ulas Dicky. Menurut dia, potensi sektor mikro menjadi primadona. Ham✑ Ke halaman 5


RADAR PALEMBANG

SENIN 18 JUNI 2012 l HALAMAN 4


5

RADAR PALEMBANG, SENIN 18 JUNI 2012

SAMBUNGAN Bangun 44 Unit Ruko di Talang Jambe

Hindari “Biscotto”, Bakal Saling KO Spanyol vs Kroasia

PT Mega Mulia Contrindo Bersatu (MMCB) PALEMBANG, RP - Setelah sukses menjual perumahan dan bangunan ruku, PT Mega Mulia Contrindo Bersatu (MMCB) yang beralamat Jalan Sersan Sani Lorong Sersan Sani depan Indomaret SMAN 6 Palembang bergerak dibidang pengembangan dan properti, kini merilis bangunan ruko di kawasan Talang Jambe di daerah Tanjung Api-api yang diperuntukan warga Sumatera Selatan untuk membuka usaha didaerah tersebut. Setelah sukses membangun Perumahan Griya Perdana di kawasan Kalidoni sebanyak 70 unit serta bangunan ruko di Kenten Azhar 6 unit yang kesemuanya

BI Tingkatkan

bahwa krisis Eropa ini bukan tidak mungkin akan berdampak secara global. ”Kalau saya sangat khawatir krisis ini akan berefek domino hingga ke Indonesia. Setelah yunani kini Spanyol sudah minta bantuan, lalu Jerman juga sudah mulai. Oleh karena itu, saya sangat menyesalkan para pimpinan yang hingga kini tidak memberikan early warning terkait krisis ini,” ungkapnya. Kemungkinan terburuk yang dimaksudkan oleh Yohanes terkait dampak dari krisis Eropa terhadap Sumsel, adalah naiknya angka inflasi serta berkurangnya daya tukar mata uang. Pihak Yohanes mengajak semua pihak untuk memperkuat sektor ekonomi kerakyatan yang selama ini sudah terbukti kekuatannya dalam menghadapi berbagai krisis. ”Kontribusi IKM lebih tinggi, jangan hanya menilai dari besaran nilai di sisi ekonomi saja. Lihat juga dari berapa banyak masyarakat yang dapat menikmatinya. Jika keuangan

saat ini telah dalam proses pembangunan bangunan ruko dua lantai sebanyak 22 unit. ‘’Saat ini kita dalam proses penyelesaian bangunan ruko dua lantai sebanyak 22 unit yang sangat nyaman untuk tempat tinggal’’ katanya. Direktur Operasional ini juga menambahkan, bangunan yang berukuran 4 x 13 meter, serta didukung fasilitas seperti PDAM,Listrik, IMB serta SHM ini memberikan discount sebesar 30 persen kepada 5 pembeli pertama. Para pembeli yang berniat untuk membuka usaha didaerah tersebut cukup membayar Rp 400 juta/unit. PT.MMCB memberikan kemudahan untuk warga yang berminat membeli dengan proses Kas, Kredit KPR, serta Kas bertahap,Bagi Masyarakat yang berminat membeli bangunan ruko tersebut dapat menghubungi 0711-813582, 0711-8750837.(rd6)

Dari Hal 3)...............................................................................................................................................

persen, Inggris sebesar 10,7 persen, Jerman sebesar 6,4 persen dan Prancis sebesar 2,5 persen.“Sementara eksposure utang ke negaranegara PIIGS (Portugal, Irlandia, Italia, Yunani dan Spanyol) sangat kecil. Sedangkan untuk eksposure perbankan Indonesia terhadap Eropa juga relatif kecil. Dampak memburuknya krisis Eropa terutama dirasakan pada tekanan di pasar valas dan pasar keuangan,” terang dia. Sejauh ini, tambah Darmin, jika dampak tersebut telah terjadi selama ini, dengan intensitas yang meningkat khususnya sejak awal Mei, sebagaimana tercermin pada tekanan pelemahan nilai tukar dan penurunan indeks harga saham di kawasan Asia, termasuk Indo-

Mewaspadai

telah berhasil dalam penjualannya. ‘Kami telah meluncurkan perumahan dan bangunan ruko yang semuanya terjual’’ungkap Yadhie Alev Direktur Opersional. Tahapan selanjutnya PT.MMCB memberikan kesempatan kembali kepada masyarakat yang belum memiliki tempat usaha didaerah Talang Jambe Tanjung Api-api Komplek Ruko Bandara Niaga Square merupakan nama dari perkomplekan ruko yang akan dibangun, daerah yang sangat potensial untuk membuka usaha di perkomplekan ruko tersebut yang direncanakan akan dibangun 44 unit ruko. ’Saat ini kita sedang membangun komplek ruko di Talang Jambe Tanjung Api-Api sebanyak 44 unit ruko’’ ungkapnya.Dipilihnya lokasi tersebut yang dinilai sangat potensial Lokasi yang hanya 800 meter dari tanjung api-api serta hanya membutuhkan waktu 5 menit untuk menuju bandara serta nyaman untuk tempat tinggal,

nesia.Oleh karena itu, Bank Indonesia selama ini telah meningkatkan pasokan likuiditas valas untuk stabilisasi nilai tukar Rupiah, juga melakukan pembelian SBN di pasar sekunder. Cadangan devisa per 31 Mei 2012 mencapai USD 111,5 miliar, atau cukup untuk memenuhi 6,2 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri Pemerintah. “Sejauh ini kondisi kecukupan likuiditas baik valas maupun Rupiah tetap terjaga,” kata Darmin. Selain intervensi di pasar valas untuk meningkatkan pasokan valas di dalam negeri, Bank Indonesia juga telah memulai lelang Term Deposit valas yang berjalan dengan sukses. Saat ini sejumlah instrumen untuk me-

nambah pasokan valas dan instrumen lindung nilai juga disiapkan. “Bank Indonesia terus melanjutkan langkah-langkah pendalaman pasar valas dalam negeri untuk memperkuat stabilitas nilai tukar Rupiah,” ujar dia. Ia melanjutkan, koordinasi kebijakan dengan Pemerintah yang dilakukan BI, termasuk tindak lanjut dari nota kesepahaman dalam rangka menjaga dan memelihara stabilitas sistem keuangan yang telah ditandatangani tanggal 7 Juni 2012. “Dengan nota kesepahaman tersebut, telah terdapat kejelasan mekanisme dan rencana tindak di masing-masing institusi maupun koordinasi langkah-langkah yang diperlukan,” pungkasnya.(gus)

Dari Hal 3 )................................................................................................................................................... stabil, masyarakat tenang tidak ada ribut, pembangunan bisa terus berjalan,” ungkapnya. Sebagai bantuan serta dorongan untuk memperkuat IKM, Yohanes juga mengajak instansi Kalau perlu produk hasil UKM dibantu penyerapannya jika memang daya beli masyarakat dirasakan kurang. ”Kalau perlu kita buatkan seperti bulog untuk menyerap produksi dari IKM yang ada di Sumsel,” urainya. Sebelumnya diungkapkan oleh Nasrun Umar selaku Kadisperindag Provinsi Sumsel bahwa 2012 hingga 2014, pihaknya akan mendorong maju IKM yang ada di Sumsel dengan maksimal. Selain penerapan program OVOP yang sudah diperkuat dengan SK gubernur, pihaknya juga akan menerapkan pelatihan kepada para IKM agar dapat memproduksi produk dengan orientasi ekspor. Mulai Jajaki Negara Lain Sebagian pengamat meyakini, jika dunia seperti Uni Eropa sedang mengalami kondisi perlambatan ekonomi, beberapa kebijakan stra-

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

tegis patut diambil. Cina dan India pun sudah mulai mengoreksi angka pertumbuhan ekonomi di semester kedua ini. Sementara sebagian besar ekspor RI tertuju ke Cina dan India. Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia Sumarjono Saragih menjelaskan, jika Cina dan Indonesia masih berada dalam kondisi baik-baik saja. “Saya pikir Cina dan India masih kuat ekonominya, sebagian besar memang ekspor itu ke negara tersebut. Kalau kedua negara tersebut berada dalam kondisi krisis memang akan berdampak ke kita,”jelasnya. Sumarjono menambahkan, hampir 50 persen kedua negara tersebut merupakan negara tujuan ekspor untuk beberapa komoditi seperti sawit dan karet. “Kalau prediksi berapa persen turun nilai ekspor kedua negara tersebut pun krisis. Rasanya masih sulit, tapi yang jelas efeknya akan terasa sekali. Eropa krisis saja ekspor Indonesia terganggu,” ulasnya. Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sumsel ini melanjutkan, untuk sawit saat ini sudah mulai mencari negara tujuan ekspor baru. “Seperti diketahui negara Timur Tengah adalah tujuan kami. Meskipun sekali lagi belum familiar dengan CPO, tentu ada upaya

menembus pasar di sana dan mulai memperkenalkan, sekarang pun proses di mulai untuk merambah pangsa pasar baru,” jelas dia. Sumarjono sendiri yakin jika kualitas CPO Indonesia akan diterima. “Tentu, kami ada keyakinan jika produk ekspor kita bisa diterima negara lain, sembari membicarakan hal tersebut tentu berharap agar Cina dan India tidak terkena krisis,” imbuhnya Sebelumnya, Alex Edy Kurniawan pernah mengatakan, soal krisis ekonomi Eropa dan Yunani yang masih berlanjut hingga sekarang, masih memberikan pengaruh terhadap ekspor Indonesia, termasuk ekspor Sumsel. Dampak terakhir yang dirasakan adalah rendahnya permintaan dari Negara Eropa sehingga berimbas pula terhadap menurunnya volume ekspor Sumsel. “Kasus gagal bayar yang terjadi di Amerika Serikat menyebabkan tergerusnya aset finansial global. Hal ini berpengaruh buruk terhadap permintaan berbagai komoditas akibat daya beli yang cenderung anjlok,” jelasnya. Sebagai antisipasi, kata Alex, pihaknya telah merumuskan strategi dengan membuka pasar baru ekspor karet. Salah satu opsi atau pilihan pembukaan pasar baru itu dengan membidik sasaran Timur Tengah. (alk/oct)

GDANSK, RP - Jelang Euro 2012, persiapan Italia terganggu oleh skandal pengaturan skor dan judi sepak bola yang menyeret beberapa pemain mereka. Nah, saat Euro berlangsung, Gli Azzurri “ sebutan Italia “ berteriak karena merasa bakal menjadi korban skandal “biscotto”. Biscotto adalah bahasa slang Italia yang artinya biskuit. Itu merujuk merujuk kemungkinan Azzurri tersingkir karena menjadi korban permainan laga Spanyol versus Kroasia di PGE Arena Gdansk dini hari nanti (siaran langsung RCTI kickoff 01.45 WIB). Italia merasa pernah menjadi korban biscotto pada Euro 2004. Kala itu, Italia tersingkir gara-gara dua negara Skandinavia, Denmark dan Swedia, bermain seri 2-2 di matchday terakhir grup. Alhasil, ketiga negara sama-sama mengoleksi 5 angka, tapi selisih gol Italia paling buruk. Nah, situasi sekarang pun mirip-mirip. Italia menempati peringkat ketiga di klasemen grup C dengan 2 poin dari dua laga. Azzurri berada di bawah Spanyol dan Kroasia yang sama-sama memiliki 4 poin. Sedangkan Republik Irlandia yang belum mengoleksi satu poin pun sudah resmi tersingkir Dengan konfigurasi itu, Italia dituntut harus menang melawan Republik Irlandia dan berharap Kroasia dan Spanyol saling mengalahkan atau seri asalkan dengan skor 0-0 dan 1-1. Sedangkan apabila laga di Gdansk berakhir 2-2 atau lebih, Italia otomatis tersingkir. Kubu Spanyol dan Kroasia, tentu saja, tidak terima dengan tuduhan bakal main mata. “Kami adalah olahragawan, begitu pula dengan Kroasia. Kami akan bermain untuk menang,” tandas pelatih Spanyol Vicente del Bosque seperti dilansir di situs resmi UEFA. Del Bosque pun menunjuk pengalaman Rusia di grup A. Setelah tampil impresif dan tidak terkalahkan di dua laga awal (sekali menang, sekali seri), Rusia harus rela tersingkir gara-gara kalah

dari Yunani di laga terakhir grup. “Kami tidak pernah menargetkan bermain seri, bahkan memikirkannya pun tidak,” jelas pelatih yang baru saja meneken per-

Spanyol Menang 2-1 Augie Bunyamin Direktur Keuangan PT SOM Prediksi saya Spanyol Bakal menang dengan skor 2-1. alasannya karena performa Spanyol lebih baik dari pada Kroasia. Meski memprediksi bakal menang tapi Spanyol jangan lengah.(sep)

panjangan kontrak hingga Piala Dunia 2014 tersebut. Pelatih Kroasia Slaven Bilic juga heran munculnya kemungkinan adanya sepak bola gajah dalam laga timnya lawan Spanyol. “Kami tidak mungkin bisa berspekulasi karena kami pun belum memastikan lolos. Kami harus memikirkan diri kami sendiri,” ujar pelatih yang akan menangani klub Rusia Lokomotiv

BJB Terapkan pir, setiap perbankan di 2012 fokus pada pengembangan sektor kredit UMKM. “Walikota Palembang meminta agar bank mempermudah akses permodalan untuk kalangan tersebut. Makanya kami ikuti, soalnya BJB memang ingin memajukan masyarakkat sekitar,” jelasnya.Pria penggemar fotografi ini menambahkan, tercatat sampai saat ini total nasabah berjumlah sekitar 900 orang. “Kebanyakan

Sungai

Moskow seusai Euro 2012 itu. Bintang Krosia Luka Modric juga mengatakan bahwa timnya memiliki ambisi untuk mengalahkan Spanyol dan finis sebagai juara grup. “Skor 2-2 (melawan Spanyol) adalah omong kosong. Kami bermain bagus di dua laga awal dan saya pikir tidak ada yang tidak mungkin dengan peluang kami mengalahkan Spanyol,” tuturnya kepada Marca. Bagi Modric, tampil bagus lawan Spanyol merupakan ajang promosi yang tepat bagi pemain Tottenham Hotspur tersebut. Seiring lengsernya Harry Redknapp sebagai pelatih Tottenham, Modric pun disebut siap menyusul hengkang dari klub Premier League tersebut. Barcelona disebut sebagai klub yang meminati Modric selain Manchester United. “Saya bangga mendengar tawaran itu,” tutur pemilik nomor punggung 10 di skuad Kroasia tersebut. (dns)

Head to Head (Uji Coba) 7/6/2006 Spanyol v Kroasia 2-1 23/2/2000 Kroasia v Spanyol 0-0 5/5/1999 Spanyol v Kroasia 3-1 23/3/1994 Spanyol v Kroasia 0-2 Perkiraan Pemain Kroasia (4-2-3-1) : 1-Pletikosa (G); 11-Srna (C), 5-Corluka, 13-Schildenfeld (KK), 2-Strinic; 8-Vukocevic, 6-Pranjic; 7-Rakitic, 10-Modric (KK), 20-Perisic; 17-Mandzukic Pelatih: Slaven Bilic Spanyol (4-3-3) : 1-Casillas (G/C); 17-Arbeloa (KK), 15-Ramos, 3-Pique, 18-Alba (KK); 8-Xavi, 16-Busquets, 14-Alonso (KK); 21-Silva, 9-Torres (KK), 6-Iniesta Pelatih : Vicente del Bosque

Dari Hal 3).....................................................................................

didominasi kalangan korporasi. Tapi perkembangan nasabah individu menunjukan kemajuan signifikan, makanya transaksi kebanyakan via telepon atau on line,” imbuh dia.Sementara itu, bagi nasabah sendiri yang ingin membuka tabungan cukup dengan uang Rp 50 ribu. Hal ini, kata Dicky, merupakan kelebihan dari BJB. “Coba cek di lapangan mana ada bank dengan saldo segitu bisa

buka tabungan plus kartu ATM lagi,” ujarnya berpromosi. Hebatnya lagi, ATM tersebut bisa digunakan di seluruh ATM baik jaringan Prima, ATM Bersama, dan sebagainya. “Tarik tunai di ATM dengan jaringan kedua itu tidak kena biaya kok. Makanya tunggu apalagi segera buka tabungan BJB dan nikmati kemudahan bertransaksi,” tutup dia. (oct)

Dari Hal 3)...............................................................................................................

SU I, serta juara favorit PMI.“Dari tahun ketahun acara rutin ini selalu mendapatkan peminat yang sangat besar, tidak hanya dari sisi peserta, penonton pun tumplek blek di BKBN,” ungkap dia.Pada saat yang bersamaan dari arah Bekang tampak terlihat rombongan peserta bidar yang mengayuh perahu

Songket

mereka, mengadu kecepatan dengan peserta yang lainnya. lomba bidar ini diikuti 12 peserta dari berbagai instansi. “Pemenang lomba bidar ini, Semen Baturaja, diikuti disperindag, Dinas PBk dan Dispenda,” tegasnya.Sementara itu, Sekda Kota Palembang Husni Thamrin

menuturkan, acara ini sebagai bentuk meramaikan HUT Palembang dan rutin dilaksanakan. “Kami sangat apresiatif dengan kegiatan ini, terlebih ini merupakan tontonan yang sangat mengasikkan bagi masyarakat Palembang. Lihat saja pelataran BKB padar dipenuhi warga,” pungkasnya. (ren)

Dari Hal 3)..................................................................................................

ada di wilayah Palembang. Ihsan dan Sumi, salah satu pedagang songket yang berada di kawasan pasar 16 Palembang menuturkan bahwa memang ada songket yang mampu bertahan hingga ratusan tahun dan berharga hingga ratusan juta. “Hanya saja, sekarang sudah sangat sulit untuk menemukannya,” ungkap Sumi menjelaskan.Songket yang terdapat di tempat dagangannya kini kebanyakan adalah songket Lepos dan blongsong yang memang secara harga lebih murah dan lebih banyak diburu oleh para pembeli yang berkunjung ke kawasan pasar 16 ilir. Informasi mengenai songket Lepos asli kami peroleh dari Kemas Aan Zaelani, seorang pengamat kain tenun songket. Aan menjelaskan bahwa songket awalnya adalah barang yang dimiliki oleh para pemuka daerah atau para bangsawan zaman dahulu. Hanya saja songket kini sudah sedikit berbeda dalam

“Dulu yang bisa disebut songket adalah tenunan yang menggunakan benang yang mempunyai dasar emas seperti Songket Lepos, Bunga Intan, dan Bunga Cina. Sedangkan Lepos dan blongsong dahulunya dinamakan Kain karena tidak ada benang emasnya. Mungkin karena samasama ditenun, sekarang orang-orang menyebutnya juga sebagai songket,” ujar Aan. \Lebih lanjut Aan menjelaskan bahwa Songket Lepos adalah songket yang bahan dasarnya terbuat dari emas yang sudah dicairkan. Lalu dijadikan benang yang ditenun bersama kain sutra yang juga dibuat secara khusus. “Jika itu Songket Lepos, harganya bisa mencapai ratusan juta bahkan miliaran. Namun sayang saat ini hampir tidak ada lagi yang bisa membuat songket lepos,” ujarnya. Sebagai ciri songket Lepos, umumnya berwarna keemasan yang mendominasi, sangat sedikit warna lain yang dipadukan. “Kalau dulu yang bisa membeli

penamaannya.

songket Lepos dan rajin meng-

gunakannya adalah orang dengan gelar Raden dan Masagus. Sebab dengan menyandang gelar Raden, jelas mereka adalah orang setingkat raja. Sedangkan untuk gelas Masagus (Msg) kalau sekarang setingkat menteri. Jadi wajar jika hanya merekalah yang mampu membelinya,” ungkap Aan. Songket Bunga Intan, Aan menjelaskan bahwa motif inilah yang paling banyak dipakai saat ini. Kebebasan dalam menggabungkan warna mulai dari merah, hijau dan lainnya, sudah menjadi ciri tersendiri di songket ini. Untuk songket Bunga Cina warna yang dominan adalah warna putih. Hanya saja dahulu memang penggunaannya tetap menggunakan emas. “Kalau sekarang motif emas yang digunakan itu kebanyakan adalah benang yang memang berwarna emas. Bukan benang emas yang digunakan untuk membuat songket seperti dulu,” jelasnya. Terkait dengan warna merah yang kini banyak dijumpai dalam perpaduan warna songket yang ada di kota Palembang, hal tersebut karena perpaduan antara budaya kita dengan budaya Cina. “Dulunya songket digunakan di setiap acara hajatan yang ada. Tidak terbatas hanya pernikahan. Zaman dahulu songket seolah menjadi barang yang wajib digunakan oleh para keluarga Palembang asli,” ujar dia. Songket memang merupakan warisan budaya khas Palembang yang perlu dilestarikan. Tidak salah kalau pemerintah kota Palembang berniat untuk membuat museum songket untuk mengabadikan budaya ini. (*)

klik...........www.radarpalembang.biz


RADAR PALEMBANG, SENIN 18 JUNI 2012

TERCAPAINYA

PALEMBANG SEHAT

Masyarakat Sangat A ntusias dr Hj Gema Asia Kepala Dinas Kesehata ni MKes n Kota Palembang

TAHUN ini memang terasa lebih spesial. Sebab, berbagai kegi atan riahkan Hari Jadi Kota digelar untuk memePalembang ke-1329. Dinas Kesehatan Kota Pale terlibat seperti mengada mbang juga ikut kan kegiatan sunatan massal, donor darah, dan skrining penyakit tidak menular (PTM)). Keg iatan dilakukan beke rjasama dengan berbagai pihak seperti PMI Kota Palembang, RSUD BAR I lah Kesehatan yang ada Palembang, dan Sekodi Kota Palembang.

Alhamdulillah, selur uh masyarakat antusias mengikuti kegiatan, terlebih dengan adan ya pembagian door prize yang langsung diberikan oleh Walikota Palemba ng H Eddy Santana Putr bersama Bunda Eva a Santana Putra. Sebelumnya, Kantor Dinas Kesehatan Kota Palembang juga mem peroleh sertifikasi ISO 9001:2008, lalu seca ra bertahap puskesma s yang ada di Kota Palemba ng juga akan menerap kan sertifikasi serupa. (*)


7 LIPUTAN KHUSUS

RADAR PALEMBANG, SENIN 18 JUNI 2012

RS dr Ernaldi Bahar

Pusat Rehabilitasi Termegah

GEDUNG BARU:

Gedung baru RS dr Ernaldi Bahar di Kecamatan Alang-Alang Lebar (AAL) yang akan diresmikan oleh Gubernur Sumsel H Alex Noerdin pada 9 Juli mendatang.

FOTO: MARTA

Sulitnya untuk mendapatkan ruang perawatan, khususnya Kelas I dan VIP di sejumlah rumah sakit di Palembang, mendorong Pemprov Sumsel untuk membangun sejumlah RS tambahan di Sumsel. 9 Juli Diresmikan

Jenis Layanan:

S

ETELAH sukses meresmikan penggunaan RS Mata, turut melayani pasien Jaminan Sosial Kesehatan (Jamsoskes) dan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas). Pada 9 Juli mendatang, Gubernur Sumsel diagendakan bakal meresmikan penggunaan gedung baru RS dr Ernaldi Bahar di Kecamatan Alang-Alang Lebar (AAL). RS ini menurut Gubernur Sumsel Alex Noerdin melalui Wakil Direktur RS dr Ernaldi Bahar, M Rusdi, menjadi pusat rehabilitasi terbesar di Sumsel. Tetap mengusung ikon sebagai RS Jiwa dengan fasilitas cukup lengkap. Dimana hampir dua per tiga dari total lahan 10,3 hektar yang ada, sudah dibangun gedung-gedung mewah modern minimalis yang siap melayani seluruh pasien yang ada. Dengan jumlah SDM 214 orang plus dokter spesialis

dan 24 tenaga medis spesialis, diharapkan bisa memberikan layanan terbaik. Penerapan sistem layanan pasien yang baik kedepan akan menjadi fokus utama meningkatkan mutu terbaik di rumah sakit ini. Terlebih jika rencana penerapan Badan Layanan Umum (BLU) bisa dilakukan secara cepat nantinya. Optimis, bisa terus meningkatkan burgaining RS ini. Baik dari sisi profit ataupun segmentasi layanan. Tahun 2011 saja, RS dr Ernaldi Bahar lama (Jalan Kolonel Burlian) dengan fasilitas 215 bed, dengan rata-rata lama rawat inap 2 minggu sampai 1 bulan, mengalami ekspekstasi perkembangan membanggakan, naik 130 persen, atau membukukan sekitar Rp 3 miliar (bruto). Untuk itulah, mind set perbaikan SDM harus menjadi yang utama. Selain ditunjang gedung baru, SDM handal, kenaikan jumlah bed di RS dr Ernaldi Bahar baru (Alang-Alang Lebar) sebanyak 370 bed, sangat optimis bisa mendongkrak PAD. Apalagi, bila RS dr Ernal-

Alex Noerdin

1. Unit Gawat Darurat (UGD) 2. Poliklinik Jiwa a. Klinik Jiwa Anak dan Remaja b. Klinik Jiwa dan Dewasa c. Klinik Jiwa Lanjut Usia 3. Poliklinik Spesialis a. Klinik Spesialis Syaraf b. Klinik Spesialis Penyakit Dalam c. Klinik Spesialis Mata d. Klinik Spesialis Kulit dan Kelamin e. Klinik Kebidanan dan Penyakit Kandungan 4. Poliklinik Terpadu Napza a. Klinik Napza b. Klinik PTRM c. Klinik VCT 5. Poliklinik Psikologi 6. Poliklinik Gusi dan Kulit 7. Pelayanan Penunjang Medik a. Instalasi Labor b. Unit Radiologi c. Unit Elektromedik d. Klinik Gizi 8. Pelayanan Rawat Inap Jiwa 9. Pelayanan Rehab Mental 10. Pelayanan Ambulan Gratis

di Bahar lama (Kolonel Burlian) nanti resmi difungsikan sebagai RSUD Provinsi Sumsel berskala internasional. Bisa dipastikan total lahan dimiliki sekitar 14 hektar dengan penambahan kapasitas menjadi 600-800 tempat tidur tersebut, akan berfungsi secara optimal. Menurut Gubernur Sumsel Alex Noerdin, penambahan rumah sakit, diharapkan bisa memberikan pelayanan dan memenuhi hak masyarakat untuk dilayani dengan baik. Untuk mendapatkan SDM handal, selain mendapat pendidikan yang baik, juga harus selalu sehat. Sebelumnya, (8/6) juga telah diresmikan Rumah Sakit (RS) Mata Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang bertaraf internasional memiliki ruang rawat inap mulai dari VVIP, VIP, Kelas I, Kelas II dan Kelas III, dilengkapi dengan ruang poliklinik, UGD, Diagnostik, laboratorium dan Apotik, dilengkapi menejemen dan SDM professional. Tidak kurang dari Rp 60 Miliar dirogoh dari APBD demi memberikan layanan kesehatan terbaik terdepan bagi masyarakatnya. (ayu)

FOTO: SALAMUN

Gubernur Sumsel H Alex Neordin didampingi istri Hj Eliza Alex saat meresmikan Rumah Sakit (RS) Mata Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang bertaraf internasional beberapa hari yang lalu.

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

klik...........www.radarpalembang.biz



Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.