RP1_19102011

Page 1

REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE

RABU 19 OKTOBER 2011

Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803)

INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

Harian Bisnis

TERBIT 16 HALAMAN harga eceran Rp 2.000

www.radarpalembang.biz

Bandara SMB 2 Buka 24 Jam Geliat Bandara SMB II menjelang SEA Games mulai terasa sejak Juli lalu. Selain terjadi peningkatan penumpang lebih dari 10 persen dari rata-rata 6.000 penumpang per hari, beberapa pesawat carteran SEA Games pun sudah mulai booking.

PALEMBANG, RP-Silk Air salah satunya, sudah mengirimkan jadwal keberangkatanya dari Singapura-Palembang dengan jadwal penerbangan 1 kali sehari pada 8,9,10,11,20 dan 23 November mendatang, menggunakan Air Bus 320 berisi 138 penumpang. Jadwal ini menurut Manager Operasional Angkasa Pura II Iskandar Hamid, sudah pasti karena sudah dikirimkan langsung dari pihak Silk Air. Sedangkan dari airline lainnya masih banyak

belum pasti.Garuda contohnya, kata dia, meskipun sudah meregestrasi bakal ada pesawat carteran dari Singapura langsung ke Palembang membawa atlet, dan tamu, offsial, namun belum dipastikan mulai kapannya. Namun begitu, pihak AP II sejauh ini sudah menyiapkan penambahan 60-75 personel untuk membuka pelayanan selama 24 jam menyambut SEA Games ini. ”Tapi masih tentatif jadwalnya. Jika benar ada jadwal penerbangan malam, kita ❏ Ke halaman 5

Menunggu Duet Mandiri-BCA Layani Transfer ATM (1)

Nasabah Tidak Sabar, Dua Bulan Finishing IT Okta Sinandar Sapayona - PALEMBANG Bank Mandiri dan Bank BCA akan bekerja sama memberikan pelayanan transfer melalui ATM. “Duet maut” bank terbesar di tanah air ini pun langsung ditunggu banyak nasabah. BANK Mandiri dan BCA adalah dua bank terbesar di Indonesia. Saking populernya, banyak orang yang memiliki rekening di kedua bank tersebut. Ada banyak alasan, mulai dari jaringan ATM-nya banyak, kantor cabang tersebar luas,

hingga pada pelayanan transaksi perbankan yang lengkap. Hanya saja, satu kelemahan dari keduanya yakni tidak bisa saling transfer secara real time menggunakan fasilitas ATM. Padahal ini dirasa perlu sebab selain keunggulan-keunggulan ❏ Ke halaman 5

Raih Cita-Cita, Investasi Sejak Dini

2012, Realisasi Dua Fly Over PALEMBANG, RP – Diperkirakan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2012 berkisar Rp 4,2 triliun hingga Rp 4,3 triliun. Angka mengacu Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS).

Seorang ibu seraya menggedong anak perempuannya menabung di Bank SumselBabel A Rivai Palembang. Langkah

Kepala Biro Keuangan dan Aset Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Laonma PL Tobing kemarin mengatakan, RAPBD Sumsel akan disampaikan kepada DPRD Sumsel dalam waktu dekat. Hal tersebut akan didahului pengajuan rencana KUA PPAS ❏ Ke halaman 5

ibu ini menjadi bukti pentingnya peranan orang tua dalam memenuhi kebutuhan masa depan anaknya dalam mengapai semua cita-cita. Begitu pentingnya menabung, sehingga harus diperkenalkan sejak usia dini.

FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

TOKOH INSPIRASI Ahmad Berlian, Peneliti Eksekutif Direktorat Penelitian dan Pengaturan Perbankan Kantor Besar Bank Indonesia (BI)

Wajah Baru Menteri Bidang Ekonomi SBY: Tidak Gemuk dan Bukan RBT

Masih Ada Bos MENDAPATKAN sebuah posisi, bagi Ahmad Berlian merupakan sebuah jalan pengabdian sehingga amanah yang diberikan tersebut harus dipertanggungjawabkan walaupun sekecil apapun bentuknya serta mencari solusi dengan berkonsultasi dengan atasan. Prinsip inilah yang membawa pria kelahiran Palembang ini, dipercaya berbagai bidang penting. Apa pekerjaan pertama Anda? Saya lulusan Strata 1 di Universitas Sriwi❏ Ke halaman 5

FOTO/MUSTAFA RAMLI/JAWA POS

RESHUFFLE: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi wakil presiden Budiono, memberikan keterangan soal reshuffle kabinet, Selasa malam (18 Okt 2011) di Istana Merdeka di Jakarta.

JAKARTA, RP - Presiden SBY menegaskan bahwa reshuffle kabinet yang dilakukannya kali ini, bukan dilakukan secara mendadak. Melainkan telah direncanakan secara matang, berdasarkan berbagai evaluasi dan pertimbangan. Proses rehuffle ini berjalan sistemik dan akuntabel dalam arti kami rencanakan dengan baik dan kami pertimbangkan berbagai faktor, jadi bukan Rencana Bangun Tidur (RBT),’’ tegas SBY di Istana Merdeka, Selasa (18/10). Jika menyangkut pengangkatan atau pergeseran menteri dari Parpol ❏ Ke halaman 5


RABU 19 OKTOBER 2011 l HALAMAN 2

RADAR PALEMBANG

USIR LEMAK dengan Latihan Kardio Makanan berlemak seperti permen, daging olahan, es krim, keripik kentang, jajanan gorengan merupakan makanan favorit uang paling banyak mengandung lemak dan paling gampang membuat gemuk. Nah, agar otot tubuh fit dan tetap kencang saat kembali beraktivitas, latihan kardio menarik dicoba karena ringan dan menyenangkan. INSTRUKTUR sekaligus owner Pusat Kebugaran Jet Set Palembang, Willy Lung mengatakan latihan kardio merupakan semua gerakan yang dilakukan setiap orang untuk memacu agar jantung berdetak

lebih cepat sehingga meningkatkan sirkulasi darah di dalam tubuh. Latihan kardio itu sendiri kata dia terdiri dari berbagai jenis ada yang ringan dan berat. Salah satunya jogging, latihan

tanpa biaya ini menurutnya menjadi latihan paling favorit bagi banyak orang karena merupakan olahraga terbaik untuk membakar lemak. Bahkan gerakannya yang konstan juga efektif digunakan untuk me-

ngencangkan kaki dan menambah kekuatan kaki. Kemudian latihan kardio lainnya adalah bersepada. Latihan itu lanjut Willy juga efektif mengusir lemak dari dalam tubuh. Latihan ini bisa dilakukan

secara bervariasi baik itu dengan bersepeda statis di pusat kebugaran maupun berkeliling taman karena gerakannya efektif mengecilkan dan mengencangkan paha. “Latihan kardio ini paling mudah, karena tidak memerlukan alat khusus. Asal rutin melakukannya paha dan tubuh bisa tetap kencang,” ujarnya ramah. Selain dua latihan di atas, latihan lain yang tak kalah bermanfaat adalah menaiki anak tangga. Walaupun terkesan sepele, aktivitas naik turun dengan skala yang tepat dan rutin ini sangat cepat untuk mengecilkan paha. Untuk itu bagi mereka yang tak punya banyak waktu untuk melakukan gym di pusat kebugaran atau jogging dan bersepeda, tangga di rumah atau kantor baik dijadikan solusi.

“Hasilnya akan anda cepat lihat, asalkan rutin paha, kaki dan lemak tubuh akan cepat kencang,” paparnya. Ketiga jenis latihan di atas menurutnya merupakan jenis kardio ringan. Namun bagi mereka yang menginginkan hasil yang sempurna, kardio dengan intensitas lebih berat dapat juga dilakukan misalnya dengan mendaki gunung atau berlari cepat. Jika tak suka keduanya, berenang juga bisa dimanfaatkan sebagai alternatif cara membakar lemak. Karena berenang membutuhkan stamina dan kekuatan yang besar sehingga sangat membantu proses pembakaran lemak. Dengan berbagai latihan ringan ini, tak hanya otot paha dan kaki yang menjadi kencang, perut juga tak luput jadi sasaran.

Nah, karena fungsinya yang banyak dicari untuk memperbaiki penampilan, kardio sebaiknya dilakukan secara rutin. “Habis libur panjang akan lebih bagus, jadi lemak tidak terlalu lama menumpuk di tubuh. Selain mempengaruhi kesehatan, jika terlalu banyak lemak juga akan mengurangi nilai penampilan,” jelasnya. Selain menyempurnakan bentuk tubuh agar lebih ideal, kardio juga memiliki banyak manfaat yang harus diketahui semua kalangan usia. Diantaranya adalah meningkatkan kesehatan fungsi jantung itu sendiri, mempercepat proses pemulihan, serta meningkatkan metabolisme dalam tubuh bahkan mengurangi tingkat stress. Sebab sistem kerja latihan kardio yang ringan juga mampu merangsang rasa gembira yang efektif mengurangi gejala kelelahan juga stres. (iya)

Tips

Puri Air

Menjaga Berat Tubuh Ideal

Pusat Aksesori dan Sandal Khas Bali

MENJAGA berat badan agar selalu ideal adalah dambaan setiap orang. Namun terkadang konsumsi makanan yang sembarangan bisa mengakibatkan berat badan naik tak terkendali. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu menurunkan atau menjaga berat badan tetap ideal. Detoksifikasi Liver (Hati) Liver sangat membantu dalam menjaga berat badan. Cara yang bisa digunakan untuk membersihkan racun pada liver adalah dengan menghindari bahan kimia yang terkandung dalam makanan dan minuman, termasuk menghindari gula. Liver yang lebih sehat akan membantu mengurangi berat badan dengan cara menghilangkan semua racun dan memproses makanan secara benar. Konsumsi buah dan sayur Selama program penurunan berat badan, pastikan tubuh mendapat pasokan vitamin dan mineral yang diperlukan. Hal ini juga menambah serat yang dapat menjaga usus tetap sehat serta memperlancar sistem pembuangan. Buah dan sayuran segar kaya akan serat, vitamin serta mineral. Konsumsi lemak yang baik dan protein yang baik Mengkonsumsi lemak baik dapat mempercepat penurunan berat badan dan membakar kalori. Jenis lemak ini berasal dari salmon, sarden dan udang. Protein yang baik membantu memperbaiki jaringan tubuh dan mengontrol tingkat kolesterol. Protein yang baik dapat diperoleh dari ikan, yogurt, dan susu rendah kalori. Jangan lupa juga untuk mengkonsumsi karbohidrat dari buah, sayur, dan biji-bijian. Karbohidrat tersebut dikonsumsi dalam keadaan mentah,tanpa diolah terlebih dahulu. (iya/berbagai sumber)

ANDA pecinta aneka aksesori dan juga sendal khas Bali? Saat ini, untuk mendapatkan koleksinya Anda tak perlu jauh-jauh ke kota Bali langsung karena Anda bisa langsung mengunjungi outlet Puri Air yang terletak di PS Mall GF 50 di outlet ini semua pernakpernik khas Bali bisa Anda dapatkan dengan harga spesial. Untuk pilihan produknya sendiri, di outlet Puri Air ini Anda bisa mendapatkan sederetan koleksi aksesoris etnik terdiri dari aneka kalung, cincin, gelang yang terbuat dari koleksi kerang, manik, batu-batuan dan lainnya yang ditawarkan mulai dari Rp 15 ribu-an hingga Rp 300 ribu-an. “Selain koleksi aksesoris kami juga menyediakan aneka koleksi sendal, sepatu dan juga aneka tas yang juga khas Bali. Desainnya sendiri beda dari pada yang lain, untuk bahan kami menggunakan bahan kulit yang dipercantik dengan aksen batu, manik dan juga kerang-kerangan yang dirangkai spesial. Sementara untuk koleksi tas rata-rata menggunakan kulit buaya dan juga anyaman rotan dan lainnya. Untuk harga sendal dan sepatu ditawarkan mulai dari Rp 315 ribuan hingga Rp 600 ribuan dan koleksi tas ditawarkan mulai dari Rp 300 ribu hingga Rp 1,7 jutaan,” ungkap Andi pengelola outlet Puri Air. (iya)

INSIDE

Zendy

Rutin Seminggu Tiga Kali

MESKI usianya sudah tak muda lagi namun ibu tiga anak ini tetap aktif latihan olahraga khususnya aerobik plus cardio untuk menjaga stamina, kesehatan dan juga tubuh yang ideal agar tetap tampak langsing dan segar. Banyak manfaat yang bisa diambil dari aktifitas senam, yaitu merasa lebih sehat dan tidak mudah sakit. “Banyak manfaat yang bisa kita ambil dengan berolahraga. Diantaranya, tubuh menjadi lebih sehat, tidak mudah sakit,” ungkap Zendi yang merupakan owner D & Z Butik ini. Ditambahkan Zendi, untuk jadwal rutin latihan sejauh ini dirinya dan kelompok ibu-ibu berkumpul tiga kali seminggu untuk latihan aerobik dan juga cardio di pusat kebugaran langganan yang dipandu oleh instruktur berpengalaman. Pokoknya setiap waktu saya selalu menyempatkan untuk berolah raga, karena dengan pola hidup seperti itu, saya bisa sehat dan terhindar dari segala penyakit. Sehat itu mahal, jika dibandingkan kita lagi sakit, makannya saya selalu utamakan kesehatan,” paparnya. (iya)


RABU 19 OKTOBER 2011 l HALAMAN 3

RADAR PALEMBANG

Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Oleh : Adinur Prasetyo T

A

N

Y

A

SALAM sejahtera, Pak Adinur. Saya adalah pedagang eceran di sebuah pasar di Palembang. Baru-baru ini saya didatangi petugas sensus pajak di toko dan dihimbau untuk memiliki NPWP. Saya bermaksud untuk membuat NPWP di kantor pajak, namun sebelumnya saya minta penjelasan Bapak mengenai NPWP tersebut. Atas penjelasan Bapak, sebelumnya saya ucapkan terimakasih. Wijaya - Palembang J

S

A

W

A

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

B

ALAM sejahtera juga, Pak Wijaya. Sehubungan dengan permintaan penjelasan Pak Wijaya mengenai NPWP, dengan ini saya sampaikan penjelasan sebagai berikut :

1. Berdasarkan sistem self assessment, setiap subjek pajak yang telah memenuhi persyaratan subjektif dan objektif sebagai Wajib Pajak diwajibkan untuk mendaftarkan diri pada Kantor-kantor Pelayanan Pajak yang wilayah kerjanya meliputi tempat tinggal atau tempat kedudukan subjek pajak dan kepadanya diberikan Nomor Pokok Wajib Pajak atau NPWP. Yang dimaksud dengan persyaratan subjektif adalah persyaratan yang sesuai dengan ketentuan mengenai subjek pajak dalam Undang-undang Pajak Penghasilan (UU PPh). Sebagai contoh, kewajiban pajak subjektif orang pribadi dimulai pada saat orang pribadi tersebut dilahirkan, berada, atau berniat bertempat tinggal di Indonesia serta berakhir pada saat meninggal dunia atau meninggalkan Indonesia untuk selama-lamanya; dan, kewajiban pajak subjektif badan dimulai pada saat badan tersebut didirikan atau bertempat kedudukan di Indonesia serta berakhir pada saat dibubarkan atau tidak lagi bertempat kedudukan di Indonesia. Sedangkan, yang dimaksud dengan kewajiban pajak objektif adalah persyaratan bagi subjek pajak yang menerima atau memperoleh penghasilan atau diwajibkan untuk melakukan pemotongan atau pemungutan sesuai dengan UU PPh. 2. Pada dasarnya, NPWP merupakan suatu sarana dalam administrasi perpajakan yang dipergunakan sebagai tanda pengenal diri atau identitas Wajib Pajak. Sehingga, kepada setiap Wajib Pajak hanya diberikan satu NPWP. Selain itu, NPWP juga dipergunakan untuk menjaga ketertiban dalam pembayaran pajak dan dalam pengawasan administrasi perpajakan. Dalam hal (TANYA PAJAK) berhubungan dengan dokumen perpajakan, Wajib Pajak diwajibkan mencantumkan NPWP yang dimilikinya. Adapun, terhadap Wajib Pajak yang tidak mendaftarkan diri untuk memperoleh NPWP, dapat diberikan NPWP secara jabatan dan pajak penghasilannya dapat dihitung untuk lima tahun terakhir sebelum diterbitkannya NPWP. 3. Kewajiban untuk memiliki NPWP berlaku pula terhadap wanita kawin yang dikenai pajak secara terpisah karena hidup terpisah berdasarkan keputusan hakim atau dikehendaki secara tertulis berdasarkan perjanjian pemisahan penghasilan dan harta. Wanita kawin selain tersebut dimuka dapat mendaftarkan diri untuk memperoleh NPWP atas namanya sendiri agar wanita kawin tersebut dapat melaksanakan hak dan kewajiban pajaknya terpisah dari hak dan kewajiban perpajakan suaminya. 4. Terkait dengan pendaftaran NPWP, jangka waktu penyelesaiannya adalah satu hari kerja sejak permohonan pendaftaran NPWP di-terima secara lengkap atau satu hari kerja se-jak informasi pendaftaran melalui sistem e-registration diterima Kantor Pelayanan Pajak (KPP) sepanjang permohonan pendaftaran NPWP diisi secara lengkap. Persyaratan administrasi untuk pendaftaran NPWP sangat sederhana, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) bagi penduduk Indonesia dan paspor bagi orang asing untuk kepemilikan NPWP bagi Orang Pribadi. Sedangkan, untuk pendaftaran NPWP bagi Subjek Pajak Badan (seperti Perseroan Terbatas atau PT), diperlukan syarat administratif seperti akte pendirian dan perubahan, NPWP pimpinan/penanggung jawab, serta KTP bagi penduduk Indonesia atau paspor bagi orang asing sebagai penanggung jawab. 5. Dalam kondisi tertentu, terhadap NPWP dapat dilakukan penghapusan. Beberapa kondisi yang menyebabkan dihapuskannya NPWP adalah : (1) diajukan permohonan penghapusan NPWP oleh Wajib Pajak atau ahli waris apabila Wajib Pajak sudah tidak memenuhi persyaratan subjektif (seperti, meninggal dunia) atau objektif (seperti, tidak memiliki penghasilan lagi), (2) Wajib Pajak badan dilikuidasi karena penghentian usaha atau penggabungan usaha, dan (3) dianggap perlu oleh Dirjen Pajak untuk dilakukan penghapusan NPWP secara jabatan. Terkait dengan pemeriksaan terhadap wajib pajak yang mengajukan permohonan penghapusan NPWP, keputusan harus sudah diberikan dalam jangka waktu 6 bulan untuk Wajib Pajak Orang Pribadi dan 12 bulan untuk Wajib Pajak Badan, sejak tanggal permohonan diterima secara lengkap. 6. Dalam jangka waktu beberapa tahun ke depan, diupayakan NPWP menjadi cikal bakal Single Identity Number atau SIN. SIN diupayakan melalui sinergi bank data internal Direktorat Jenderal Pajak dengan intansi lain, seperti Pemda (data KTP, Kartu Keluarga, IMB, dan data Surat Ijin Tempat usaha), Imigrasi (data paspor), Kepolisian (data SIM dan BPKB), BAKN (data Nomor Induk Pegawai), Dephan/TNI (data Nomor Registrasi Prajurit), Bank (data nomor kartu kredit), Perusahaan Asuransi (data polis), Depkes (data Askes), Depnakertrans (data Astek), Kantor Catatan Sipil (data akte kelahiran), Departemen Agama (data akte nikah), Badan Pertanahan Nasional (data nomor sertifikat), PLN (data pelanggan), Telkom (data pelanggan), PDAM (data pelanggan), Perum Gas (data pelanggan), Badan Pusat Statistik (data sensus), Deperindag (data SIUP/API/APIT), Departemen Kehakiman (data akte pendirian perusahaan), dan Deptamben (data kuasa tambang). Dengan SIN, diharapkan adminsitrasi pajak menjadi lebih baik, secara kuantitas maupun kualitas.

RUBRIK TANJAK

Adinur Prasetyo Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Sumatera Selatan dan Kepulauan BangkaBelitung.

Demikian penjelasan saya, Pak Wijaya. Semoga bermanfaat ! (*)

BERDIRI MEGAH : Kantor pusat Bank Sumsel Babel tampak berdiri megah di Jakabaring, menjadi aset kebanggaan bagi masyarakat Sumatera Selatan. Kantor tersebut, rencananya akan digunakan sebagai media center selama SEA Games XXVI November mendatang.

Berawal dari Jakabaring

Mengubah Sumsel dan Dunia BERAWAL dari rumah sendiri. Bank SumselBabel, sebagai salah satu aset daerah menyadari benar statusnya itu. Melalui gerakan revolusi yang dirancang sejak 2004, Bank SumselBabel langsung melejitkan peran bank pembangunan daerah dalam bisnis perbankan di tanah air. PALEMBANG, RP – Bank SumselBabel, dalam kurun satu tahun terakhir memang kerap menjadi perbincangan masyarakat metropolis. Bukan hanya karena “kemurahan hatinya” membagi hadiah wah kepada nasabah, tapi lebih dari itu, warga dibuat takjub dengan keberanian Bank SumselBabel pembangunan kantor baru di kawasan Jakabaring. Pemilihan kawasan Jakabaring sendiri tentu bukan tanpa alasan. Pengamat Perbankan Krisna Wijaya bahkan menyebut, pada dasarnya perbankan akan melihat prospek perekonomian di suatu

daerah sebelum memutuskan membuka kantor jaringan. Direktur Utama Bank SumselBabel Asfan Fikri Sanaf mengakui, pembangunan kantor di Jakabaring bukan hanya dimaksudkan untuk mengembangkan bisnis Bank SumselBabel tapi juga untuk ikut “meramaikan” even internasional SEA Games XXVI, November nanti. “Wajah Sumsel harus terlihat lebih baik. Kami siap membantu menyukseskan helatan SEA Games,” ujarnya beberapa waktu lalu. Terlepas dari semua alasan itu, Bank SumselBabel sudah merubah imej Jakabaring dari daerah rawan jadi kantong ekonomi baru Sumsel. “Tadinya perlahan, tapi kini terlihat lebih kencang dengan selesainya pembangunan Bank SumselBabel di Jakabaring,” ujar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sumsel Yohannes H Toruan. Soal keberadaan Bank SumselBabel yang sudah mengubah wajah kawasan Jakabaring, diyakini tidak hanya akan mendorong ekonomi sekitar, tapi lebih dari itu, Bank SumselBabel juga sudah melakukan transpomasi yang

mengglobal. Mulai dari sisi SDM, layanan, teknologi membuat bank pembangunan daerah (BPD) ini semakin diperhitungkan kiprahnya di industri perbankan Sumsel. Sedikit gambaran, pada 2000 jumlah kepemilikan dana pihak ketiga Bank SumselBabel (dulu Bank Sumsel) sebesar Rp 415 miliar. Dalam kurun 10 tahun ke depannya,

BPD tersebut membukukan kenaikan 18 kali lipat hingga Rp 9,217 triliun per November 2010 lalu. Sejumlah perubahan dilakukan Bank SumselBabel mulai terasa, mulai dari layanan mesin ATM, pengembangan produk namun tetap mengedepankan unsur-unsur kedaerahan seperti nama dari produk dan layanan yang ditawarkan kepada nasabah setia bank yang berkantor pusat di Jalan Kapten Arivai tersebut . Terakhir langkah maju juga dilakukan Bank SumselBabel dengan menyediakan layanan khusus bagi nasabah luar negeri. Bank SumselBabel akhir Oktober

Elektronik Mulai Diobral

ini akan menyediakan lebihd ari 30 unit mesin anjungan tunai mandiri (ATM) berlogo Visa yang tersebar di Kota Palembang. Satuan Seketaris Perusahaan PT Bank SumselBabel Welsar Lubis mengatakan, mesin ATM berlogo Visa tersebut memang sengaja disediakan untuk mempermudah nasabah, khususnya tamu dan atlet dari luar negeri yang hendak menarik uang tunai di Sumsel. Mesin ATM berlogo Visa ini tambah Welsar, berfungsi untuk semua jenis kartu ATM dikeluarkan perbankan baik itu dari luar maupun dalam negeri. Dengan catatan kartu ATM tersebut berlogo Visa. Untuk jenis mata uang yang ditarik melalui ATM Bank SumselBabel berlogo Visa ini, tetap mengeluarkan mata uang rupiah. Bukan “Misalnya, nasabah memiliki tabungan dengan mata uang dolar. Maka uang dolar yang mereka tarik melalui ATM Bank SumselBabel akan keluar dengan rupiah senilai dengan mata uang dolar yang mereka tarik. Dalam hal ini mesin akan memprosesnya secara otomatis,“ katanya Kata dia, menambahkan penari-

kan uang melalui mesin ATM berlogo Visa tersebut merupakan, hasil kerjasama Bank SumselBabel dengan bank internasional. “Ini memang hal baru di Bank SumselBabel. Kurang lebih baru berjalan belasan hari karena mesin ini baru beroperasi di awal bulan kemarin. Untuk izin semua sudah lengkap buktinya sekarang sudah beroperasi,” imbuhnya. Langkah ini pun disambut positif warga metropolis. Mereka menilai, Bank SumselBabel merupakan kebanggaan tanah Sriwijaya. Gedung pencakar langit di Jakabaring, menjadi titik balik dari sebuah langkah besar Bank SumselBabel. “Atlet, ofisial, tamu dari luar negeri pasti akan berdecak kagum melihat gedung Bank SumselBabel. Dunia melihatnya (Bank SumselBabel). Mereka akan bercerita di tanah kelahiran masingmasing, bahwa ada gedung bank berdiri megah di sebuah kawasan baru yang dikelilingi rawa-rawa. Langkah hebat dari sebuah bank pembangunan daerah dalam memajukan ekonomi daerah,” ujar Dwi Brilyani Sandi, pegawai PT Askes yang juga nasabah Bank SumselBabel. (david karnain)

Bukukan

Premi Rp 190 Miliar PALEMBANG, RP Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 Palembang mencatat hingga semester I/2011 berhasil membukukan premi sebesar Rp 190 miliar dengan tingkat prosentase 103 % atau melampaui angka target yang ditetapkan per semester sebesar Rp180 miliar. Angka tersebut naik sekitar 30% dari realisasi premi yang terserap pada periode sama tahun 2010 lalu. OBRAL: Jelang berakhirnya tahun, perusahaan elektronik melakukan obral besar-besaran.

PALEMBANG, RP – Menjelang penghujung tahun, perusahaan elektronik menggeber promo. Berbagai penawaran diberikan untuk kemudahan konsumen dalam memperoleh produk elektronik pilihannya. TAF promotion PT LG Electronics Indonesia, Fabiansyah mengatakan promo yang dilakukan ini sekedar untuk memanjakan konsumen yang hendak memperoleh produk elektronik bermutu. “Salah satu produk yang kami geber dalam promo ini adalah LG Cinema 3D, LED 22 inci,”

S

ungkapnya. Untuk setiap pembelian sendiri, Fabiansyah mengaku konsumen akan mendapatkan 3D glasses 4 plus 6, maging motion remote, wifi dongle, serta potongan Rp 1,5 juta untuk pembelian blueray 3D type BD670. “Untuk promo ini sendiri kami akan menggebernya hingga akhir Oktober ini dan berlaku di semua store yang menyediakan produk LG,” ungkap Fabiansyah. “Tetapi promo yang dilakukan ini tidak berlaku untuk pembelian di instalment,” tegasnya. Mengenai target sendiri, ia menuturkan bila ingin semua masyarakat Palembang dapat menikmati kecanggihan TV Digital dan mengakses semua informasi dengan kecanggihan TV tersebut. “Apalagi sekarang ini untuk produk seperti ini sangat digandrungi dan TV ini bisa dibilang all in one,” pungkasnya.

Terpisah, Supervisor Sony Center, Devid mengutarakan untuk promo merupakan suatu hal yang baik dalam rangka meningkatkan penjualan di Sony Center. “Animo konsumen cukup tinggi, setidaknya perbulan ketika ada promo penjulan kami meningkat hingga 10 persen,” tuturnya. Promo sendiri berlaku untuk semua produk yang ditawarkan di Sony Center kecuali versi Vaio dan PS3. TV merupakan produk yang paling diburu, apalagi untuk pembelian akan mendapatkan satu unit DVD player seharga Rp 449 ribu. Plus kredit 0 persen dari BCA, mandiri. “Promo akan banyak kami genjot, tujuannya jelas agar peningkatan penjulan terjadi dan konsumen makin mudah memperoleh produk yang diinginkan apalagi dengan cash back hingga 7 persen,” ungkapnya. (ren)

“Kami memandang sekarang ini citra masyarakat terhadap asuransi mulai tumbuh dan membaik. Dengan strategi jemput bola dipastikan dapat menggunggah dan menggandeng masyarakat untuk bergabung di Asuransi Bumiputera,” kata Kepala Wilayah AJB Bumiputera Palembang, Syahril Syarief . Dia berasumsi bila dibandingkan dengan Balikpapan dan Palembang sama-sama memiliki potensi pangsa pasar asuransi yang masih sangat potensial, terutama pasar perdagangan dan industri. Penyerapan asuransi perseorangan sama dan seimbang dibandingkan dengan kondisi di Balikpapan. Hanya saja, Palembang lebih condong pada penyerapan pada asuransi perkumpulan atau kelompok. “Saya akan konsolidasi ke dalam dan akan melanjutkan program lama dengan tingkat pola kerja dan disiplin tinggi dengan harapan menjadikan Bumiputera

Palembang sebagai kantor wilayah terbaik pertama di Indonesia,” tutur Syahril menambahkan terjadi peningkatan pada premi baru sebesar 117%. Saat ini, masih kata dia, dilihat dari aspek kinerja AJB Bumiputera Palembang menduduki peringkat ke enam dari 22 kanwil yang ada di Indonesia. Untuk itu pihaknya akan terus gencar mensosialisasikan produk-produk yang dimiliki AJB Bumiputera ini ke tengah masyarakat sehingga lebih dikenal dan lebih dekat dengan masyarakat. Sementara itu, Direktur Pemasaran AJB Bumiputera 1912, Nasir Ilmullah menambahkan rolling atau mutasi adalah hal wajar dilakukan ditubuh organisasi. Apalagi ini dilakukan untuk meningkatkan performance dan kinerja yang lebih maksimal. “AJB Bumiputera ini telah berusia sekitar 100 tahun. Kami berharap dengan adanya rolling ini dapat menumbuhkembangkan bisnis asuransi ini ke arah yang lebih baik lagi dan menjadikan perusahaan lebih kuat dan kokoh dalam menghadapi persaingan yang kian kompetitif,” ujar Nasir seraya menambahkan hingga saat ini total pemegang polis AJB Asuransi Bumiputera sebanyak 5 juta orang dan diprediksikan hingga akhir tahun ini mengalami eknikan hingga diangka 20%. (oct)


Variety

RADAR PALEMBANG

RABU 19 OKTOBER 2011 l HALAMAN 4

Pahri-Beni Tinggal Tunggu Pelantikan JAKARTA, RP - Sidang sengketa Pemilukada Muba yang diajukan pemohon H Dodi Reza Alex Noerdin-H Islan Hanura dan H Sulgani Pakuali-H Sujari ke Mahkamah Konstitusi (MK) di Jakarta, kemarin (18/10), akhirnya selesai. Sidang yang telah beberapa kali dilaksanakan ini menyimpulkan 11 gugatan yang diajukan Dodi-Islan ke MK ditolak keseluruhan. Baik masalah temuan, seperti keterlibatan PNS, mobilisasi, hingga rekapitulasi yang dianggap curang. Tak hanya itu, sejumlah tuntutan sama yang diajukan Pemohon II, Sulgani-Sujari juga ditolak Mahkamah Konstitutusi (MK) lewat amar putusannya Nomor 98-99/ PHPU.D-IX/2011. Sebagaimana disebutkan dalam amar putusan tersebut, sembilan majelis hakim konstitusi Dalam Eksepsinya, menolak eksepsi secara keseluruhan. Bahkan dalam pokok perkara, majelis hakim juga menolak permohonan dari Pemohon I dan II secara keseluruhan. “Dengan ini memutuskan, mengadili menolak permohonan dari Pemohon I dan II secara kes-

eluruhan dengan alasan dalil-dalil Pemohon I dan II tidak terbukti menurut hukum,” ucap Ketua Majelis Hakim Konstitusi, Moh Mahfud MD dalam pembacaan amar putusannya di hadapan Pemohon I, Pemohon II, dan pihak terkaitdDidampingi ketujuh majelis hakim, yakni Achmad Sodiki, Anwar Usman, Ahmad Fadlil Sumadi, Hamdan Zoelva, Harjono, M Akil Mochtar, Muhammad Alim, serta dibantu dua Panitera Pengganti (PP), Achmad Edi Subiyanto, Lutfhi Widagdo Eddyono. Mahfud menyebut seluruh poin tuntutan yang diajukan kedua pemohon tak cukup bukti, serta tidak memiliki pengaruh terhadap perolehan suara.“Pasangan calon incumbent melibatkan Pemkab Muba untuk memenangkan dirinya tidak memiliki bukti kuat. Sebab pemohon I dan II berdasarkan keterangan dari saksi, serta pihak terkait juga melakukan hal yang sama. Bahkan, majelis hakim juga menyebut Daftar Pemilih Potensial Pemilu (DP4) dan daftar Pemilih Sementara (DPS)

juga sudah diberitahukan kepada pemohon I dan II, bahkan mendapat pengurangan dari keduanya. Mengenai DPT sudah diputus oleh PTUN Palembang dan hasilnya menolak gugatan dari Pemohon I dan II. Adanya orang yang memilih dua kali dan kartu pemilih ganda, orang yang belum cukup umur, belum menikah, meninggal dunia, sudah pindah, tetapi diberi kartu pemilih dan dan kartu pemilih ganda juga tidak memiliki bukti yang cukup kuat. Atas hasil tersebut, banyak pihak merasa bersyukur. Seperti Kuasa Hukum KPUD Muba, Alamsyah Hanafiah. Usai sidang, Alamsyah menyatakan, sudah sejak awal yakin bahwa KPUD Muba akan memenangkan gugatan yang diajukan kedua pemohon. Bupati H Pahri Azhari, menyatakan bersyukur sidang selesai. Atas hasil putusan MK, dirinya menyatakan tetap akan rangkul semuanya. Alex Terima Putusan MK Ketua Umum DPD Partai Golkar Sumsel Alex Noerdin,

SEAG, Aryaduta Palembang Full Booked PALEMBANG, RP – Di usia yang ke tiga tahun Hotel Aryaduta Palembang terus berbenah untuk lebih baik lagi untuk memberikan service kepada tamu-tamu hotel. Begitu juga menjelang event SEA Games yang akan digelar 11 November 2011 mendatang, Hotel Aryaduta Palembang juga telah melakukan berbagai persiapan mulai dari keamanan, fasilitas dan juga tentunya servis. Diungkapkan General Manager Hotel Aryaduta Palembang, Bramwell Pearce didampingi Marketing Communication Consultant Hotel Aryaduta Palembang, Revina Christanty sejak awal tahun 2011 Hotel Aryaduta Palembang terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh tamu-tamu hotel. Dan menjelang pelaksanaan Sea Games yang akan digelar 11 November 2011 mendatang pihaknya terus melakukan pembenahan mulai dari segi keamanan salah satunya menambah jumlah security yang ada dan juga menambah jumlah CCTV disetiap sudut hotel yang jumlahnya mencapai sekitar 70 CCTV. Selain itu juga Hotel Aryaduta Palembang juga menyiapkan pintu masuk parkir khusus bagi tamu hotel sehingga memberikan kenyamanan tersendiri bagi tamu hotel yang akan menginap. Fasilitas lainnya yakni menambah kekuatan internet disetiap sudut hotel, baik di public area maupun kamar hotel sendiri. Untuk fasilitas lainnya Hotel Aryaduta Palembang juga akan mendekor ulang kamar hotel dan ruang lainnya dengan nuansa Palembang. “Nah, sementara bicara mengenai okupansi sendiri, sejauh ini dengan ramainya beragam event MICE yang digelar di kota Palem-

bang, okupansi Hotel Aryaduta Palembang juga cendrung meningkat signifikan dengan persentase 80-90 persen. Bahkan dimoment tertentu okupansi mencapai 100 persen. Begitu juga momen SEA Games 11 November mendatang, kami optimis okupansi akan men-

capai 100 persen. Karena di minggu ke empat bulan Oktober 2011 ini saja tamu-tamu yang datang sudah mulai padat dan dipastikan semua kamar full booked,” paparnya disela-sela perayaan HUT Ke 3 Hotel Aryaduta Palembang, kemarin (18/10). (iya)

mengaku menerma keputusan MK tersebut. ”Saya menghormati yang tentunya menjalankan seb-

agaimna konsekuensinya,” ujar Alex yang juga Gubernur Sumsel itu

Alex juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Musi Banyuasin

(Muba) karena telah melaksanakan pemilukada dengan aman dan lancar. (rd2/ace)


RABU 19 OKTOBER 2011 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

Masih Ada

Dari Hal 1).............................................................................................................................................................

jaya, dan mengambil Strata 2 di Universitas Gajah Mada, ambil lanjutan pendidikan akutansi. Tamat kuliah dulu sempat mengajar dan menjadi asisten dosen. Bagaimana bisa berkarier di BI? Masuk ke Bank Indonesia (BI) tahun 1993. Dulu, melemar ada dua tempat yakni BI dan Pertamina. Akhirnya, keterima di BI, sampai sekarang berkarier di BI. Beberapa bidang tugas sudah pernah saya jalani, seperti pengawasan perbankan, terus pindah ke pemeriksanaan perbankan dan kini, terakhir bertugas di Direktorat Penelitian dan Pengaturan Per-

Wajah Baru

bankan Kantor Besar Bank Indonesia. Solusi bertemu tantangan? Dalam setiap bidang pekerjaan, baik di perbankan, asuransi, pasar modal dan bidang lainnya tentulah setiap pekerja akan menemui tantangan. Tantangan tersebut, harus segera diselesaikan, dalam menjalankan tugas kita ada bos. Berbeda dengan pengusaha. Kenapa? Kalau ada tantangan maka bisa dikonsolidasikan dengan atasan. Berbeda dengan pengusaha, di mana waktu dan kebijakan mereka sendirilah

yang menentukan. Jadi semua tantangan bisa diselarasakan mencari solusi yang tepat, dan pekerjaan tetap berjalan dengan lancar. Prinsip lainnya? Ya, dalam bekerja kita ini menjalankan sebuah pengabdian. Jadi, pekerjaan ialah bagaimana menjalankan amanah yang diberikan dengan kita, tentunya dalam menjalankan bidang pekerjaan atau tugas tersebut sesuai dengan batasan dan tanggung jawab juga. Karena, apalagi yang mau diharapkan dalam hidup didunia ini, cuma itu modal kita ketika diberikan amanah. (david kp)

Dari Hal 1)........................................................................................................................................................

koalisi, SBY mengaku sudah melaksanakan konsultasi dengan pimpinan Parpol. Jika menyangkut masalah kesehatan, maka hasil pemeriksaan yang dilakukan tim dokter kepresidenan menjadi acuan. ‘’Saya menerima hasil pemeriksaan secara lengkap disertai dengan rekomendasi secara resmi dan tertulis. Ini saya tempuh dengan akuntabilitas yang tinggi karena menyangkut kesehatan seseorang,’’ tegas SBY. Sementara bila ada informasi dari masyarakat yang berharga terkait jajaran kabinetnya, maka Presiden SBY akan melakukan investigasi terlebih dahulu untuk membuktikannya sehingga tidak terjadi fitnah. “Meski pemberhentian menteri kewenangan saya dan preogatif presiden, dalam reshuffle ini saya tetap libatkan Wapres untuk saya mintai pandangan dan pendapat beliau,” kata SBY. Presiden SBY juga menegaskan kabinetnya kali ini tidak ‘gemuk’ sebagaimana yang banyak diberitakan akhir-akhir ini. Dijelaskannya, bahwa jumlah menteri pasca reshuffle, masih tetap sebanyak 34 orang. Kalaupun ada penambahan 13 orang wakil menteri, diyakini tidak akan membebani anggaran negara. ‘’Tidak ada istilah penggemukan KIB II ini. Perihal wamen, dalam UU no 39 tahun 2008 tentang Kementrian negara, Presiden dapat mengangkat Wamen. Wamen itu bukan anggota kabinet. Fasilitasnya pun tidak sama dengan fasilitas menteri,’’ jelas SBY. Wamen kata SBY akan mendapatkan fasilitas setara dengan eselon IA. Mereka diangkat dari pejabat karier PNS dan bertugas membantu menteri saat mengeluarkan kebijakan. ‘’Wamen adalah wakil sebagaimana Wapres, Wakapolri, Wagub, Wako, jadi tidak ada istilah matahari kembar. Pengangkatan Wamen berdasarkan keperluan dan urgensi,’’ jelas SBY. Selain itu SBY juga mengumumkan untuk melakukan restrukturisasi fungsi di KIB II. Yakni dengan mengembalikan fungsi tugas kebudayaan dari Kementrian Budaya dan Pariwisata ke Kementrian Pendidikan

Nasabah Tidak

Nasional. ‘’Argumentasi saya ada kaitan erat antara pendidikan dan kebudayaan. Ada usulan penambahan kementerian kebudayaan tapi tidak dimungkinkan pada saat ini, jadi lebih tepat untuk satu atap kembali ke Kemendiknas,’’ kata SBY. Dalam reshuffle paruh waktu ini, terdapat beberapa wajah baru dan pergeseran posisi dalam Kabinet Indonesia Bersatu II. Inilah profit menteri baru bidang ekonomi. Jero Wacik, pria kelahiran Singaraja, Bali 24 April 1949 hanya mengalami pergeseran posisi menjadi Menteri ESDM dalam proses reshuffle kali ini. Posisi selama ini sebagai Menteri Kebudayaan dan Pariwisata sejak 21 Oktober 2004. Begitu juga pada kabinet Indonesia Bersatu Jilid II, dia tetap di posisinya hingga reshuffle kali ini. Karier politiknya mencuat saat sebagai Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat. Bahkan dia sempat menjadi anggota DPR meskipun hanya selama kurang dari 1 bulan. Wacik merupakan sarjana Teknik Mesin dari Institut Teknologi Bandung tahun 1974 dan dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia tahun 1983. Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, pria lulusan Harvard, memiliki pengalaman di perusahaan global sebagai presiden direktur JP Morgan Indonesia yang ia jabat 2006-2008. Setelah mundur, dia mendirikan perusahana investasi, Ancora Indonesia. Dengan menjadi menteri perdagangan, dia meninggalkan posnya di Kepala BKPM. Sebelum di BKPM dia menjadi salah satu komisaris Pertamina. Dahlan Iskan lahir tanggal 17 Agustus 1951 di Magetan, Jawa Timur ditunjuk sebagai Menteri ESDM. Saat dipanggil presiden, dia mengaku berat harus meninggalkan PLN. Sejak 1982 dia memimpin surat kabar Jawa Pos hingga sekarang memiliki beberapa unit bisnis. Dengan kepiawaiannya, grup Jawa Pos menggurita dengan memiliki 80 surat kabar, tabloid, dan majalah, serta 40 jaringan percetakan di Indonesia. Sejak tahun 1997 dia

merintis gedung pencakar langit Graha Pena di berbagai daerah. ada tahun 2002, ia mendirikan stasiun televisi lokal JTV di Surabaya, yang kemudian diikuti Batam TV di Batam dan Riau TV di Pekanbaru. Sejak akhir 2009, Dahlan diangkat menjadi direktur utama PLN menggantikan Fahmi Mochtar. Menteri Perhubungan yang baru, EE Mangindaan, pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, 5 Januari 1943, hanya bergeser dari Menteri PAN. Politikus dari Partai Demokrat ini, merupakan anggota DPR dan menjabat sebagai Ketua Komisi II periode 2004-2009. Dia merupakan mantan Gubernur Sulawesi Utara periode 1995-2000 dan pernah menjabat sebagai Pangdam VIII/Trikora. Presiden juga memilih politisi Partai Golkar, Cicip Syarif Sutarjo sebagai menteri Kelautan dan Perikanan. Anggota Komite Ekonomi Nasional (KEN) menggantikan Fadel Muhammad. Cicip merupakan Wakil Ketua Umum Partai Golkar. Untuk Menteri Perumahan Rakyat yang menggantikan Suharso Monoarfa adalah Djan Faridz. Bapak tujuh anak kelahiran Jakarta, 5 Agustus 1950 ini merupakan Ketua Umum PWNU DKI Jakarta. Selain merupakan Dirut PT Priamanaya Djan International 1996 hingga sekarang, Djan juga Ketua Kompartemen Hipmi Jaya. Menteri Perdagangan hasil Reshuffle Gita Wirjawan diminta untuk bisa menembus pasar global. Hal ini disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat mengumumkan reshuflle kabinet jilid II di Istana Negara, Selasa (18/10) malam. “Perdagangan sangat penting, terutama terkait situasi ekonomi global saat ini. Saya ingin perdagangan kita bisa menembus pasar global. Tapi saya juga ingin perdagangan antar propinsi dan pulau juga dapat dikelola dengan baik,” tukas Presiden. Dalam menjalankan tugas di Kementerian Perdagangan ini, Presiden juga telah mengangkat Bayu Krisnamurti yang sebelumnya menjabat Wakil Menteri Pertanian sebagai Wakil Gita. (afz/jpnn/in)

Dari Hal 1).........................................................................................................................................

tersebut, kedua bank juga banyak digunakan oleh pelaku bisnis online. Wajar kalau kemudian pelaku bisnis online harus punya kedua rekening tersebut agar transaksi makin lancar. Kedua bank dinilai angkuh satu sama lain sebagai rival sejati sehingga tertutup jalur akses yang menghubungkan keduanya. BCA pede dengan jaringan Prima-nya, Mandiri pun merasa cukup dengan akses ATM Bersama di Artajasa. Meskipun para nasabah berharap suatu saat kedua bank bisa akur soal transfer ATM ini. Berdasarkan pantauan Radar Palembang di Bank Mandiri Kanwil II Palembang yang terletak di Jl Kapten Ariva’I, tidak jauh dari Gedung DPRD Sumsel. Aktivitas di dalam kantor tersebut tidak terlalu ramai, kemarin (18/10) sekitar pukul 13.00 WIB. Sebagian kasir dan teller sedang istirahat, sedangkan nasabah mengantre sekitar 20 orang. Kemudian menengok kehalaman luar tepatnya didekat mesin anjungan tunai mandiri (ATM), sekitar 15 motor parkir dan 5 unit mobil. Dan di dalam mesin ATM sendiri ada 5 orang sama seperti jumlahnya, sedangkan antrean sendiri tidak begitu panjang. Salah satu nasabah bank Mandiri keluar,

yaitu Andika (25) pegawai swasta. Terlihat dia, sedang menghitung ulang uang yang diambil dari mesin ATM sebelum dimasukannya dalam ke dalam tas kecil merek Polo. Kata dia, baru saja mengambil uang Rp 2 juta untuk keperluan membeli Hp baru. “Kalau tarik tunai di di kantor kas ‘kan kena biaya registrasi, meskipun nominalnya tidak sampai Rp 10 ribu tapi ‘kan sayang,” beber Andika. Andika sendiri sebagai nasabah bank Mandiri dan sekaligus bank BCA sendiri mengakui, mengetahui kalau tidak bisa melakukan transfer antara ke dua bank tersebut. “Salah satu caranya ialah membuka tabungan ke dua bank tersebut, baru dengar juga kalau ke depan bisa saling transfer,” tukas dia. Meskipun mengetahui hal tersebut barus sebatas gosip dan pemberitaan media masa, kata Andika, sekarang masih belum bisa melakukan transfer antara kedua bank tersebut. “Sekarang masih belum bisa, nah ndak tahu kapan bisanya, padahal sudah nggak sabar menikmati fasilitas tersebut, semoga saja cepat terealisasi,” katanya. Sementara itu, menurut Kepala Kanwil

II Bank Mandiri Palembang Adang Joedianto, ketika dihubungi via ponsel mengakui, switching antar ATM Mandiri maupun BCA dilakukan melalui jaringan Link (jaringan empat besar bank negara) dan Jaringan Prima (Jaringan BCA dan kawan-kawannya). Sepertinya BCA akan masuk ke Link, sedangkan Bank Mandiri akan masuk ke jaringan Prima. Dan kalau ini terealisasi dengan baik, tak hanya transfer ke Mandiri nasabah BCA akan bisa mengirimkan uang secara realtime online ke nasabah BNI dan BTN yang juga belum masuk ke jaringan Prima melalui Link. Ditambahkan Adang, dengan adanya kerjasama ini, otomatis nasabah akan dimanjakan dan dimudahkan. “Jadi nasabah bank mandiri tidak perlu repot alias komplain lagi seperti tahun-tahun sebelumnya, mengapa tidak bisa mentransfer ke BCA?” imbuh dia. Meski demikian, kata Adang, nasabah sendiri khususnya di Palembang meski bersabar, sebab masih butuh waktu setidaknya satu atau dua bulan ke depan. Di mana waktu tersebut dibutuhkan untuk menyempurnakan IT-nya, agar ketika launching nanti tidak ada lagi kesalahan sistem. (*/bersambung)

Ini Program 100 Hari Menteri BUMN Baru JAKARTA, RP - Dahlan Iskan terpilih sebagai Menteri BUMN menggantikan Mustafa Abubakar yang sedang sakit. Meski baru diangkat jadi menteri, Dahlan sudah memiliki program 100 hari ke depan.“Saya ingin BUMN dalam 100 hari pertama agar seluruh surat, laporan masuk dan keluar serta rapat-rapat yang masuk ke kementerian BUMN berkurang 50 persen,”kata Dahlan Iskan, Selasa malam (18/10). Menurut Dahlan saat ini surat-menyurat, laporan dan rapat-rapat perusahaan BUMN ke Kementerian BUMN terlalu banyak sehingga kerja perusahaan BUMN tidak berlangsung efektif. Ia ingin agar perusahaan BUMN untuk kerja, kerja dan kerja. “Percuma membuat laporan terlalu banyak, tidak dibaca juga,” katanya. Dahlan akan memberikan keleluasaan lebih besar kepada perusahaan-perusahaan BUMN untuk melakukan aksi korporasi. “Aksi korporasi merupakan nafas sebuah korporasi, kalau korporasi dikekang maka bukan korporasi namanya melainkan instansi,” jelasnya. Ia menegaskan bahwa perusahaan BUMN adalah korporasi BUMN dan bukan instansi BUMN. Setelah keleluasaan aksi korporasi diperbesar, maka Dahlan akan meminta tanggung jawab dari aksi korporasi tersebut.Tanggung jawab tersebut diibaratkan sebagai racun. “Pada gilirannya kami minta tanggung jawab, jangan hanya minum madu, racunnya harus ada dan

itu tanggung jawab,” katanya. Menurut Dahlan tugas korporasi yang mencari laba maka tanggung jawabnya adalah harus mencari laba harus lebih besar sehingga perusahaan tersebut harus lebih efisien. Hal ini sejalan dengan permintaan Presiden kepada dirinya untuk melakukan pembenahan BUMN secara mendasar. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan seluruh BUMN Indonesia yang begitu besar kalah dengan perusahaan BUMN negara lain yang kecil. Presiden SBY, lanjut Dahlan, menginginkan perusahaan BUMN sebagai penggerak ekonomi di samping APBN. “Peran gerak ekonomi nasional itu ada di BUMN,”jelasnya.Ia beserta Wakil Menteri BUMN terpilih, Mahmudin Yasin akan merumuskan kebijakan yang intinya jangan banyak intervensi terhadap perusahaan BUMN. “Para direksi bukan orang bodoh, mereka pintar. Biarkan direksi bekerja dengan baik, jangan terlalu banyak diganggu, jangan terlalu banyak rapat.”katanya. Intervensi itu termasuk intervensi politik dan non politik. Setiap direksi harus mempunyai akal untuk mencegah intervensi politik, sebagaimana anggapan bahwa perusahaan BUMN merupakan sapi perah partai politik.“Kementerian BUMN akan mengurangi intervensi sehingga intervensi luar juga harus berkurang. Direksi harus sanggup jaga diri dari intervensi, jika tidak jangan jadi direksi,”katanya.(vn)

6 Pemimpin Tertinggi PKS Langsung Rapat JAKARTA, RP - Dewan Pimpinan Tingkat Pusat Partai Keadilan Sejahtera yang terdiri dari Ketua Majelis Syuro, Presiden, Sekretaris Jenderal, Bendahara, Ketua Dewan Syariah Pusat dan Ketua Majelis Pertimbangan Pusat langsung menggelar rapat malam ini membahas hasil reshuffle kabinet. Dewan ini memiliki mandat dari Majelis Syuro PKS untuk menentukan kebijakan PKS ke depan. “Malam ini (semalam, red) juga dibahas hasil reshuffle oleh DPTP ini,” kata Yudi Widiana Adia, Wakil Ketua DPP PKS, Selasa (18/10).Menurut Yudi, memang ada kemungkinan PKS memutuskan keluar dari koalisi setelah kehilangan satu kader di kabinet. Namun dia yakin, keenam petinggi partai itu bakal berpikir panjang, bukan hanya sekadar berdasarkan politik sesaat. “Mereka itu orang-orang yang bijaksana, dalam

2012

memutuskan pasti juga mempertimbangkan kemaslahatan, bukan hanya politik,” kata Yudi. Pertemuan DPTP ini digelar di kediaman Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin di Lembang, Bandung. Pertemuan penting ini juga dikabarkan diikuti kader-kader PKS yang duduk di kabinet seperti Tifatul Sembiring. Dari hasil perombakan kabinet yang diumumkan Presiden pada pukul 20.00 WIB ini, posisi Menteri Negara Riset dan Teknologi yang sebelumnya diduduki kader PKS Suharna Surapranata digantikan oleh Gusti Muhammad Hatta. Tiga kader PKS lainnya tetap di kabinet, yakni Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring, Menteri Sosial Salim Segaf al Jufri, dan Menteri Pertanian Suswono. (vn)

Dari Hal 1).........................................................................................................................

RAPBD Sumsel. Rencananya, kata Laonma akan disampaikan pada 20 Oktober mendatang ke DPRD Sumsel. ”Berdasarkan KUA dan PPAS yang akan disampaikan ke DPRD Sumsel tentang RAPBD Sumsel tahun 2012 berkisar pada angka Rp 4,2 triliun sampai Rp 4,3 triliun,”jelas dia. Dalam RAPBD tersebut, terdapat mega proyek yang masuk pembiayaan dalam rencana kerja dan menjadi skala prioritas Pem-

Bandara

prov Sumsel di tahun 2012 yakni pembangunan jembatan Musi III Palembang, pembangunan jembatan layang simpang Patal dan simpang Jakabaring. Ketua DPRD Sumsel Wasista Bambang Utoyo mengatakan, eksekutif menyampaikan RAPBD 2012 itu paling lambat pada 20 Oktober mendatang. Menurutnya, kalau RAPBD itu sudah disampaikan ke dewan (DPRD Sumsel) maka Badan Musyawarah DPRD Sumsel akan menjadwalkan rapat

untuk pembahasan lebih lanjut. Untuk APBD Perubahan Provinsi Sumsel 2011mencapai Rp 275 miliar. “Sebagai tuan rumah SEA Games, DPRD Sumsel sepakat membantu menyukseskannya. Sehingga berapa pun dana yang dibutuhkan akan selalu dibicarakan,”kata dia. APBD murni Sumsel 2011 untuk pendapatan semula Rp 3,435 triliun, naik menjadi Rp 3,759 triliun, dan belanja semula Rp 3,565 triliun menjadi Rp 4,077 triliun disetujui dalam APBD Perubahan Sumsel. (dav)

Dari Hal 1)..................................................................................................

akan siagakan 24 jam. Tapi jika jadwal yang masuk ternyata seperti jam biasa, tentu kita tidak perlu sampai 24 jam, sebab perhitungan biaya operasionalnya juga harus dipertimbangkan,” beber Iskandar. Sampai hari ini, aku dia, memang baru Silk Air sudah pasti. Lainnya belum ada kabar lagi dari INASOC dan akan terus dikoordiansikan. ”Pastinya SMB II siaga, kapan saja pesawat mau parkir landing di sini, kita siap,” ungkapnya. Apalagi penambahan dua garbarata baru sudah finish. Artinya SMB II bisa menampung hingga 5 pesawat berbadan besar Air Bus dalam waktu bersamaan. Sedangkan untuk jenis Boeing 737-900 di apron pertama saja, bisa menampung hingga 8 pesawat.

Untuk mengatasi penumpukan pesawat tiba-tiba, pihaknya juga sudah siap mengalihkan parkir pesawat kecil seperti helikopter ke apron lama. Menyiapkan alternatif taxi way. Bahkan, bagi jadwal bus pemulangan jemaah tanggal 12 November bertepatan dengan kedatangan tamu SEA Games mendatang juga dialihkan ke rute bandara lama dengan pembubaran di Balai Prajurit TNI AU. Kesiapan lain di bandara yang sudah rampung, penambahan jumlah konter imigrasi dari 2 unit menjadi 4. Menyediakan shalter SEA Games berukuran 600 meter persegi yang akan digunakan singgah untuk tamu dan atlet sebelum diangkut ke lokasi. Sementara untuk lalu lintas pesawat, Iskandar memprediksi bisa naik drastis dari jumlah

25 pesawat per harinya untuk posisi saat ini menjadi 50-an. ”Jadi benar-benar full, sehingga penambahan jumlah personel yang disiagakan memang harus sudah punya sertifikat keahlian,” imbuhnya. Mengenai layanan kargo, kata Iskandar ditangani langsung PT Gapura Angkasa yang sejauh ini memang belum ada pesanan khusus pesawat carteran kargo barang. Meskipun biasanya kargo banyak mengangkut barang fasilitas atlet, namun hingga saat ini juga belum ada koordinasi bakal ada pesawat kargo carteran yang masuk. Momen SEA Games diakui Iskandar memang cukup signifikan turut meningkatkan transaksi bisnis di bandara. Tapi sangat disayangkan, masih banyak hal-hal tehnis lain belum diinformasikan oleh INASOC sehingga belum bisa diketahui detil langkah persiapan bandara selanjutnya. Sementara itu, menurut District Manager Sriwijaya Air Palembang, Jhony Ramlis, pihaknya sudah meminta izin untuk penambahan dua kali yaitu untuk penerbangan di siang dan sore hari. “Kalau ekstra flightnya memang masih menunggu keputusan final, sebab dari INASOC sendiri belum ada kejelasan berapa banyak kontingen yang datang dan terhitung sejak kapan,” ujar Jhony. Menurut Jhony, saat ini pihak pusat masih menghitung alias mengkaji seberapa banyak ekstra flightnya. “Belum ada bocorannya, keputusan final mungkin 25 Oktober nanti berbarengan dengan rapat dengan pihak Angkasa Pura dan INASOC,” katanya. (ayu/oct)


RADAR PALEMBANG

Musim Terakhir Bersama Juventus TURIN, RP - Alessandro Del Piero tengah menjalani musim terakhirnya bersama Juventus. Pesepakbola yang dijuluki ‘Pangeran’ Turin itu bakal meninggalkan klub yang sudah dibelanya selama 18 tahun. “Kapten kami, Alessandro Del Piero, bertahan bersama kami di musim yang akan menjadi tahun

terakhirnya bersama Bianconero. Mari berikan peghormatan besar untuknya,” ungkap Presiden Juventus, Andrea Agnelli. Tak diketahui apakah Del Piero akan memutuskan gantung sepatu atau tetap bermain di klub di luar Italia setelah hengkang dari Juventus. Pesepakbola yang bulan depan akan berusia 37 tahun itu kontraknya memang akan habis di akhir musim ini, setelah sebelumnya dia memutuskan menerima perpanjangan kontrak selama satu tahun di musim panas lalu. Del Piero melakukan debut bersama Juventus pada musim September 1993, atau hanya beberapa pekan setelah dia resmi ditransfer dari Padova di Seri B. Sejak saat itu Del Piero tak pernah berganti seragam dan menjadi ikon klub asal Kota Turin tersebut. Beragam rekor sudah dipecahkan pria kelahiran Conegliano, 9 November 1974 tersebut. Dan bersama Bianconeri dia juga berhasil meraih banyak trofi bergengsi mulai dari Scudetto sampai Liga Champions dan Piala Interkontinental (sekarang Piala Dunia Antarklub). Total telah 682 kali Del Piero membela Juventus di beragam kompetisi, dia telah menyumbang 285 gol. Hingga kini belum ada konfirmasi langsung dari Del Piero terkait pernyataan Agnelli ini. Demikian dikutip dari Football Italia.(din)

RABU 19 OKTOBER 2011 l HALAMAN 6

SP RTBIZ

Akhir Tahun Beckham Mampir ke Indonesia

SINGAPURA, RP Penggemar David Beckham di Indonesia punya peluang bertemu langsung sang idola, kala Los Angeles Galaxy melakukan tur ke Asia akhir tahun ini. Seperti dilansir dari AFP, Galaxy akan mengadakan pertandingan persahabatan dengan Victory Melbourne pada 6 Desember. Sebelum tiba di Australia, Galaxy rencananya akan mampir di Singapura dan Indonesia, yang mana persentase kepastiannya sudah mencapai 80 persen. “Kami semakin dekat dalam proses negosiasi. Di tahap final semua berjalan lancar. Kami membicarakan satu tim Galaxy, termasuk Beckham,” tutur promotor di Singapura yang mendatangkan Galaxy tersebut. “Kami kini sedang menyeleksi sponsor. Konfirmasinya sudah hampir 80 persen,” sambungnya.

Lebih lanjut promotor tersebut mengatakan Galaxy rencananya akan mengadakan jumpa fans dan football clinic di Singapura pada 1-3 Desember meski tanggalnya masih tentatif. Sedangkan di Indonesia, rencananya Galaxy akan menggelar laga persahabatan. Tak hanya Beckham, Galaxy juga akan membawa serta dua bintang eks Premier League lainnya, Robbie Keane serta Landon Donovan.( mrp / a2s )

Pensiun Usai Piala Dunia 2014 D

engan usianya yang sudah 33 tahun, karier Miroslav Klose sebagai pesepakbola tak lama lagi akan usai. Ia pun sudah menargetkan akan gantung sepatu pasca Piala Dunia 2014. Klose termasuk salah satu penyerang terbaik yang pernah dilahirkan Jerman. Di usianya yang sudah senja, Klose masih saja bertaji di depan gawang.

ROMA, RP - Contohnya adalah satu golnya akhir pekan lalu yang membawa Lazio menang 2-1 atas AS Roma. Ia langsung jadi andalan Gli Aquile begitu dikontrak musim panas lalu dan sudah mencetak enam gol dari delapan penampilan di seluruh kompetisi. Ini membuktikan jika Klose belumlah habis dan salah satu alasan ia belum mau pensiun adalah misinya memecahkan rekor gol Gerd Mueller di tim-

nas Jerman. Saat ini Klose baru mencetak 62 gol, selisih enam gol dari Mueller yang memegang rekor pencetak gol terbanyak Der Panzer. Dengan masih ada Piala Eropa 2012 dan laga-laga internasional seperti persahabatan, kualifikasi Piala Dunia 2014 dan juga putaran finalnya, Klose berpeluang besar untuk mencapai rekor itu. Di kualifikasi Piala Eropa 2012 lalu, Klose mencetak sembilan gol dan membawa Jerman

lolos sebagai juara grup. Seperti yang sudah direncanakan Klose, dirinya memang sudah menentukan usai membela Jerman di Brasil 2014 -jika masih dipanggil- eks striker Werder Bremen, Bayern Munich dan Kaiserslateurn itu baru akan mundur dari dunia sepakbola. “Jika segalanya berjalan lancar, saya berharap bisa bermain di Lazio hingga 2014, tampil di Piala Dunia lalu saya akan pensiun,” ucap Klose.( mrp / a2s )

Singapura Indonesia School Hadir di Palembang

FOTO : IST

PELETAKAN BATU PERTAMA: Peletakan batu pertama pembangunan Singapura Indonesia School oleh kepala dinas pendidikan kota Palembang Riza Fahlevi

FOTO : IST

TUMPENG :Pemotongan tumpeng oleh Head of Singapura Indonesia School Arta Peto Sinama disaksikan kepala dinas pendidikan dan olahraga kota Palembang Riza Fahlevi dan investor SIS Palembang Bunyamin dan Kiman Toha

S

ingapura Indonesia School (SIS) Palembang kini hadir di Kota Metropolis. Hal itu ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan kantornya yang terletak di Jalan Letda A Rozak (Chuan ho) Rajawali Palembang kemarin(18/10). Hadir dalam peletakan batu pertama tersebut Head of Singapura Indonesia School (SIS) Arta Peto Sinama, Marketing dan Parent Relation Officer SIS Fenny Margaratha, Kepala Dinas Pendidikan kota Palembang Drs Riza Fahlevi, investor SIS Palembang Yusuf Masawan, Bunyamin, Kiman

Toha, Adam Sautin dan staff investor Koryati Ridwan. Menurut Head of Indonesia School Arta Peto Sinama, keberadaan SIS ini tidak lain merupakan sebuah harapan baru menuju pendidikan yang berkualitas dan mempunyai sarana prasarana lengkap. “Keberadaan SIS di Kota Palembang karena kondisi kotanya berada pada tempat yang strategis alias sentral, SIS yang kita dirikan ini mempunyai kualitas yang bagus terdiri dari kurikulum nasional dan sarana prasarana internasinal,”paparnya. “Orientasi yang akan dilakukan dalam pendidikan SIS ini, seperti les khusus karakter bagi anak, tingkat perkembangan anak, metodologi siswa untuk senang belajar, dengan di lengkapi oleh sarana prasarana berkualitas,”tambahnya.

Senada juga diungkapkan oleh investor Palembang Bunyamin dan Kiman Toha yang menyebut, SIS sebenarnya tidak beda dengan yang lain namun pada level kualitas SIS berupaya untuk menjadi sekolah yang termutakhir di Kota Palembang.. Sementara, Kadis Disdikpora Riza Fahlefi mengatakan, dengan berdirinya sekolah SIS ini akan melengkapi dan mendukung kota Palembang sebagai kota Internasional, sehingga para investor yakin dengan Palembang. “Artinya kami selaku pemerintah mengapresiasi sangat baik keberadaan sekolah ini, karena sekolah yang akan dibangun ini adalah sebuah pendidikan yang berkualitas dan mempunyai sarana prasarana lengkap.”jelasnya. (adv/rd2)


MENUJU 26 SEA GAMES INDONESIA 2011

COUNT DOWN

23

J

g Pamungkas

RADAR PALEMBANG RABU 19 OKTOBER 2011 ● HALAMAN 7

Progress Venue Menakjubkan TINJAU: Ketua Umum KONI Rita Subowo berbincang dengan Gubernur Sumsel Alex Noerdin di venue lapangan tembak, kemarin (18/10). FOTO: SALAMUN

PALEMBANG, RP – Pembangunan venue SEAG ke-26 hasil pantauan Ketua Umum KONI menunjukkan progress menakjubkan. Pengerjaan seluruh venue kini telah mencapai 99 persen. “Overall, semuanya sudah bagus dan sudah memasuki tahap finishing dan tinggal menyelesaikan sarana pendukungnya saja, seperti Venue Aquatic yang begitu megah. Saya sampai cuci muka tadi, saking terharunya. Dan saya merasa itu salah satu kolam renang yang terbaik, bukan hanya di Asia Tenggara tapi di Asia. Saya harap pak Gubernur Sumsel dan KONI Sumsel membidik event internasional untuk diadakan di Venue Aquatic Jakabaring,” pinta Rita. Mengenai Venue Takraw, ia menilai, lapangan kompetisi takraw sudah tinggal tahap pembersihan dan landscape saja, meski masih ada yang perlu diperbaiki. “Karpetnya ini belum sesuai, nanti saya konsultasikan ke Kemenpora, tapi untuk memperbaikinya waktunya sudah mepet,” kata Rita. Venue Lapangan Tembak, pembangunan fisiknya semua sudah rampung tinggal pemasangan fasilitas pendukung seperti ESC.

Rita berharap, venues standar internasional yang ada di Jakabaring dapat memberikan motivasi dan prestasi terbaik bagi atlit Indonesia. “Insya Allah, secara keseluruhan progress pemban-

gunan venues Jakabaring selesai 99 persen, tinggal finalisasi saja,” ujar Rita. Kunjungan Rita meninjau seluruh venues SEA Games di Jakabaring kemarin, Selasa

(18/10), didampingi Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin, Ketua DPRD Sumsel, Wasista Bambang Utoyo, Ketua Inasoc Daerah, Muddai Madang, dan pihak terkait lainnya. Rita meninjau satu persatu venues yang dinilai media bermasalah, antara lain Venue Lapangan Tembak, Venue Aquatic, Venue Panjat Tebing dan lainnya. Sedangkan, Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin, tidak berkomentar banyak, ia tetap optimis semua venues rampung tepat waktu sebelum SEA Games dimulai, Alex juga tidak mau menyebutkan presentase pembangunan venues. “Lihat saja sendiri, setiap hari terjadi perubahan signifikan, kini tinggal pengerjaan finishing saja,” kata Alex. Alex mengaku puas, karena penilaian dari pemerintah pusat sudah baik, hal ini dapat memotivasi pemerintah daerah dan para pekerja untuk bekerja lebih baik mempercepat penyelesaian. (rd2)

25 Oktober Venue Aquatic Rampung

FOTO: SALAMUN

PALEMBANG, RP – Kolam Aquatic yang diimpor dari Italia, diperkirakan akan rampung pengerjaanya 25 Oktober mendatang. Sedikitnya kolam yang sempat diragukan akan selesai tepat waktu bisa menampung 3000 penonton, dengan 10 lintasan kol-

am menyesuaikan dengan standar internasional. Menurut Site Enginer Aquatik Bayu Puja kemarin (18/10), saat ini pembangunan Aquatic Venue mencapai 99% dan akan rampung 25 Oktober mendatang. ”Yang belum itu tahap pengecetan dengan memasang seniter (alat-alat kebersihan),” sebut dia. Adapun untuk alat dari luar negeri yang berstandar interna-

sional berasal dari negara Swiss. Terdiri dari Balkhead, tali lintasan, kolam renang, springboat (papan loncatan), starting board, dan item lainnya.” paparnya. Adapun untuk papan score sudah ada, tinggal tahap pemasangannya, untuk proses pemasangan sekitar dua hari. Yang berada pada arah selatan gedung, jumlah papan score ada dua macam, pertama papan warna kedua papan putih. ”Selanjutnya untuk kolam lompat indah, telah diisi air, dan diperkirakan tahapan waktu dalam pengisiannya sekitar dua hari. Kamia (20/10) semua sudah terisi. Aquatic Venue ini terbuat pada tanah seluas 2,5 hektar. Diakuinya, proses pembangunan selama Desember 2010 - Oktober 2011 sempat terkendala lantaran putusnya produksi Semen Baturaja di bulan Agustus lalu. ”Proses pembuatannya yakni pada bulan Mei, Juni, dan Juli, Agustus. Dengan jumlah pekerja sekitar 900 orang. Sedangkan pada bulan lainnya berkisar sekitar 600 karyawan,” pungkasnya. (rd2)

ANDALAN: Dedeh Erawati, salah satu atlet andalan Indonesia yang akan ikut bertanding mengharumkan nama negara ini saat SEAG.

Persiapan Atletik Masuki Tahap Akhir JAKARTA, RP - Tim Atletik yang akan tampil di SEA Games XXVI mulai melakukan persiapan tahap akhir di Jakarta hari ini, Selasa 18 Oktober 2011. PB PASI sendiri tetap yakin mampu memenuhi target tujuh emas tanpa kehadiran sprinter Suryo Agung Wibowo. “Semua Atlet yang melakukan pelatnas di Surabaya, Jakarta dan Pangalengan semuanya akan mulai berkumpul hari ini di Stadion Madya untuk melakukan persiapan akhir,” ujar Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PASI, Budi Dharma, kemarin (18/10). Satuan Pelaksana (Satlak) Program Indonesia Emas (Prima) tidak mengubah target yang harus diraih PB PASI, yakni tujuh emas seperti di SEA Games 2009 lalu. Padahal sprinter Suryo Agung sudah dipastikan tidak tampil di SEA Games 2011. Budi menegaskan, absennya Suryo memang

suatu kehilangan yang besar, namun PB PASI tetap yakin bisa memenuhi target emas tanpa kehadiran atlet yang dijuluki Manusia Tercepat Asia Tenggara tersebut. “Kami tetap optimistis dan akan terus mencoba memenuhi target tujuh emas. Untuk pengganti Suryo kami punya tujuh sprinter lainnya. Hingga kini belum ditentukan,” tegas Budi. SEA Games 2009 lalu, Suryo sukses mempersembahkan dua emas bagi Indonesia dari nomor 100 meter dan 200 meter. Satlak Prima sendiri menargetkan tujuh emas tidak dari nomor tersebut. Ketujuh target yang dibebankan adalah melalui Triyaningsih pada nomor lari 5 ribu meter, 10 ribu meter dan marathon. Dedeh Erawati pada nomor lari gawang 100 meter, Dwi Ratnawati pada lempar cakram, dan Agus Prayogo pada nomor lari 5 ribu meter dan 10 ribu meter. (vv)

Kirab Bendera SEAG Tiba di Palembang Lalui OKI dengan Mulus PALEMBANG, RP – Sekitar pukul 15.10 Wib rombongan kirab bendera SEA Games dari KNPI Provinsi Sumsel beserta segenap unsur yang terlibat di dalamnya tiba di Palembang. Selama empat hari kirab tersebut butuh waktu membawa bendera ke seluruh kabupaten/kota. Dilepas pada 14 Oktober lalu oleh Gubernur Sumsel melalui Asisten I Bidang Pemerintahan Pemprov Sumsel, Mukti Sulaiman, di halaman kantor gubernur Sumsel, rombongan kirab bendera SEA Games KNPI Sumsel dimulai sosialisasi Sumsel sebagai tuan rumah SEA Games. ”Alhamdulillah, agenda kirab bendera SEA Games (SEAG) sampai kembali di Palembang hari ini (kemarin,red),” ungkap Sekjen KNPI Provinsi Sumsel M Ridho kemarin (18/10). Kegiatan ini, ditutup oleh gubernur melalui Asisten III (Bidang Kesra Pemprov Sumsel).

FOTO: SALAMUN

PATAKA: Asisten III Pemprov H Aidit Aziz menerima pataka SEA Games dari Sekjen KNPI Sumsel M Ridho, kemarin (18/10).

Kirab ini, sebagai bentuk dan wujud nyata peran serta pemuda dalam menyukseskan pelaksanaan SEA Games sampai ke daerah (diluar Palembang). Selama kirab bendera SEA Games, sambutan para pemuda di daerah cukup antusias, mereka sangat peduli dengan kegiatan ini. Apalagi, dengan adanya kirab berjalan kaki. Hadir pula penampilan drum

band, pawai kendaraan, banyak masyarakat yang menonton. Start kirab bendera SEA Games tersebut dimulai dari halaman kantor Pemprov Sumsel baru keliling kabupaten/kota se-Sumsel. Kemudian, setelahnya kembali ke Jakabaring. Beberapa daerah yang akan dilalui antara lain, mulai dari Palembang, kemudian ke Banyuasin, Musi Banyuasi, Musi Rawas, Lubuklinggau, Empat Lawang, Pagaralam dan terakhir kembali lagi ke Palembang. Asisten III Bidang Kesejahteraan Rakyat Pemprov Sumsel, Aidit Aziz kemarin mengatakan, Palembang menjadi salah satu tuan rumah pelaksanaan SEA Games. ”Kirab ini mengelilingi 15 kabupaten/kota ikut menyukseskan SEA Games. Akan menjadi pemacu semangat lebih suskes pelaksanaan tanggal 11 November 2011,” ujar dia. Sebelumnya, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sumatera Selatan (Sumsel) yang dipimpin Wakil Ketua KNPI Sumsel Akmal Jailani, beserta rombongan kirab (pembawa pataka, red) Bendera SEA Games XXVI, kemarin (18/10) tiba di Kabupaten Ogan Komering ilir (OKI. Kedatangan rombongan kirab bendera SEA Games XXVI langsung disambut oleh Bupati OKI Ir H Ishak Mekki MM melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Ruslan Bahri, yang dihadiri seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemkab OKI dan unsur pemuda. Acara dipusatkan di Pendopo Bende Seguguk II Kantor Bupati OKI. Wakil Ketua KNPI Sumsel Akmal Jailani mengatakan, kirab bendara SEA Games XXVI tersebut merupakan bentuk apresiasi dan dukungan moril Pemuda Sumsel terhadap pelaksanaan SEA Games XXVI yang akan berlangsung di Palembang. Kegiatan tersebut dilakukan secara estafet di 15 kota dan kabupaten di Sumsel. “Kabupaten OKI merupakan kabupaten ke-13 yang kami singgahi. Selanjutnya kami akan ke kabupaten Ogan Ilir (OI), dan kemudian baru diserahkan ke gubernur Sumsel,” jelasnya. Sementara itu, Sekda Ruslan Bahri mengaku, pihaknya menyambut baik kedatangan kirab bendera SEA Games XXVI. (dav/res)


RADAR PALEMBANG

RABU 19 OKTOBER 2011 ● HALAMAN 8

Blue Bird Beroperasi 20 Oktober

FOTO: NET

Agus Suprianto

Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dalam memenuhi kebutuhan transportasi yang nyaman bagi masyarakat Kota Palembang terus dilakukan. Salah satunya dengan memberika izin kepada pengusaha di bidang transportasi yakni taksi Blue Bird akan beroperasi 20 Oktober nanti. PALEMBANG, RP – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang, Masripin Thoyib melalui Kepala Bidang (Kabid) Transportasi Jalan dan Rel Dishub Kota Palembang, Agus Suprianto, mengatakan, pihaknya sudah memberikan izin kepada pengusaha taksi Blue Bird untuk beroperasi di dalam kota Palembang. “Jika nantinya taksi Blue Bird ini sudah beroperasi di wilayah dalam kota Palembang, kita mintakan untuk mobile (bergerak) di dalam kota Palembang. Karena selama ini taksi di kota Palembang hanya mangkal saja seperti di kawasan Bandara SMB II dan hotel-hotel berbintang yang ada di kota Palembang,” ungkap Agus, kepada Radar Palembang, kemarin (18/10). Namun, jika nantinya taksi Blue Bird sudah beroperasi, tapi tidak mobile di kawasan dalam kota Palembang, pihaknya akan mengevaluasi izin taksi Blue Bird tersebut. “Izin yang kita keluarkan memang taksi Blue Bird akan mobile di dalam kota. Sedangkan untuk tempat mangkal sendiri pihak pengusaha Blue Bird yang menentukannya,” jelas Agus. Selain itu, beroperasinya taksi Blue Bird, guna memberi pembelajaran bagi para pengusaha taksi di Kota Palembang untuk lebih mobile di kota Palembang. Dikarenakan jika taksi tersebut hanya mangkal, membuat masyarakat

tidak mengetahui keberadaan taksi tersebut. “Apalagi November mendatang, Kota Palembang akan menggelar SEA Games. Untuk itu dalam menyediakan angkutan transportasi umum kepada masyarakat, salah satunya taksi Blue Bird yang nyaman dan aman dan akan mobile sehingga masyarakat akan tahu,” ujarnya. Untuk operasional taksi Blue Bird sendiri, tambah Agus, ditentukan oleh pihak pengusaha taksi Blue Bird sendiri. “Dalam waktu dekat ini memang taksi Blue Bird akan dioperasikan dan untuk jumlahnya sekitar 50 taksi. Pasalnya izinnya juga sudah keluar,” tandasnya. Sementara itu, Teguh Wijayanto, selaku Head of Public Relations Blue Bird Group, membenarkan jika untuk tahap awal, pihaknya akan mengoperasikan sebanyak 50 taksi yang kemungkinan akan beroperasi 20 Oktober guna melayani masyarakat yang ingin mengunakan angkutan umum. “Kemungkinan untuk beroperasi masih fitty-fifty karena kita tunggu keputusan Pemkot karena nantinya akan di launching terlebih dahulu. Tapi pasti akan kita operasikan Bulan Oktober ini,:” kata Teguh yang dihubungi Radar Palembang via telepon, kemarin malam, (18/10). Untuk tahap awal, tambah Teguh, pihaknya baru akan menoperasikan 50 taksi untuk di kawasan Kota Palembang. Tapi akan kita tambah lagi hingga 100 taksi yang kemungkinan datang pada akhir tahun ini,” . Namun, beber Teguh, jika tidak mudah untuk mengenalkan tranportasi umum khususnya taksi di Kota Palembang dikarenakan masyarakat Palembang belum mengunakan taksi untuk kebutuhan sehari-hari. “Masyarakat masih senang mengunakan angkutan pribadi seperti motor atau angkutan umum seperti bus kota,” bebernya. Untuk tarif tidak ada perbedaan sudah di banderol sesuai standar sehingga tidak ada manipulasi harga. Untuk argo pertama kali dibanderol Rp 5 ribu dan setiap satu Km pertama bertambah Rp 2500 dan untuk seterusnya adalah kelipatannya ditambah dengan uang tunggu perjamnya. “Untuk Palembang idealnya anggkutan taksi sebanyak 400 unit dan sekarang baru ada sekitar 150 unit. Jadi diharapkan dengan adanya blu bird ini bisa membantu kebutuhan dibidang angkutan umum,” ujarnya. (gus)

Satu Raperda tak Disetujui PALEMBANG, RP – Dari 11 rancangan peraturan daerah atau raperda yang diajukan kepada pemerintah provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kepada DPRD Sumsel, menyisakan satu raperda yang belum disetujui oleh seluruh anggota dewan, terkait dengan kendala teknis dan penelitian lebih lanjut. Anggota Komisi IV DPRD Sumsel, Muhammad Ied kemarin (18/10) dalam laporannya, menyetujui atas raperda tentang retribusi perizinan tertentu, tapi raperda tentang pengendalian kawasan keselamatan operasi penerbangan dan Batas Kawasan Kebisingan Bandar Udara International Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) Palembang. Alasannya, kata dia Komisi IV meminta perpanjang waktu, dengan menyempurnakan bersama-sama semua stakeholder. Kemudian, untuk menyempurnakan hasil laporan tentang raperda tersebut, menurutnya ke depan akan melakukan pemeriksaaan lapangan, mengukur batas lingkungan dan lainnya. Pengajuan raperda tersebut, dalam upaya keselamatan operasi penerbangan terutama pada saat pesawat udara akan mendarat dan atau lepas landas, sekaligus untuk melindungi masyarakat di sekitar bandar udara. Tujuan lain, memberikan keleluasaan bagi pesawat terbang dalam melakukan pendaratan dan lepas landas untuk menjamin keselamatan penerbangan. Untuk pengendalian Batas Kawasan Kebisingan (BKK), memberikan batasan dampak kebisingan yang ditimbulkan oleh pesawat udara yang dapat mengganggu lingkungan di sekitar bandar udara. Secara garis besar, jika raperda ini selesai dan disetujui, akan memuat substansi Daerah Lingkungan Kerja Bandar Udara, hingga mengatur hak dan kewajiban masyarakat. Satu raperda tersebut, tidak berlaku pada 10 raperda lainnya. Ke 10 raperda, sisanya yang diajukan disetujui dengan beberapa perubahan dalam rangka penyempurnaan raperda oleh anggota DPRD Sumsel hasil kerja pantia khusus (pansus) 5 komisi DPRD Sumsel. Mulai dari raperda tentang pencabutan peraturan daerah nomor 9 tahun 2009 tentang organisasi dan tata kerja pelaksana harian Badan Narkotika Provinsi Sumsel, raperda tentang perubahan kedua atas Perda Nomor 7 tahun 2004 tentang penyertaan modal daerah dalam pendirian PT Bank Perkreditan Rakyat Sumatera Selatan, raperda tentang retribusi jasa umum. Raperda tentang penambahan penyertaan modal daerah dalam pendirian PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung, raperda tentang retribusi perizinan tertentu, raperda tentang jasa usaha, raperda tentang penanggulangan HIV dan AIDS, raperda tentang perubahan peraturan daerah nomor 3 tahun 2009 tentang penyelenggaraan program sekolah gratis di Sumsel. Kemudian, raperda tentang organisasi dan tata kerja sekretariat daerah dan sekretariat DPRD Provinsi Sumsel, raperda tentang perubahan ketiga atas peraturan daerah nomor 8 tahun 2008 tentang organisasi dan tata kerja dinas daerah provinsi Sumsel. Atas keputusan tersebut, Gubernur Sumsel Alex Noerdin berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada hasil kinerja pansus DPRD Sumsel. (dav)

Stabilkan Harga Beras Gelar OP PALEMBANG, RP – Harga beras di beberapa pasar tradisional di Kota Palembang mulai merangkak naik hal ini disebabkan oleh gagal panen para petani di beberapa Kabupaten/Kota di yang ada di Sumsel karena kemarau. Untuk itu Bulog Kota Palembang dan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kota Palembang menggelar Operasi Pasar (OP) di Pasar 26 Ilir guna menstabilkan harga beras di sejumlah pasarpasar Tradisional. Kepala Seksi Pendaftaran Perusahaan dan Sarana Perdagangan Disperindagkop Kota Palembang, Suwandi, mengatakan, jika OP yang digelar untuk menstabilkan harga beras di pasaran dikarenakan dalam beberapa pekan terakhir mengalami kenaikan rata-rata Rp 700 – Rp 800 yang disebabkan oleh gagal panen akibat musim kemarau yang melanda wilayah Sumsel dalam beberapa minggu terakhir. “Kita harapkan dengan adanya OP akan menstabilkan harga beras di pasar-pasar tradisional. Untuk OP yang kita gelar hari ini (kemarn) bersama Bulog di pasar tradisional 26 Ilir Palembang,” ujar Suwandi di sela-sela Operasi Pasar, Selasa (18/10).

FOTO: SALAMUN

OP: Operasi pasar (OP) yang digelar oleh Disperindag Kota Palembang kemarin untuk menstabilkan harga. Untuk harganya sendiri, tambah Suwandi, yakni Rp 6.600 untuk beras dengan jenis premium. Karena harga hampir di setiap pasar saat ini yakni Rp 8.300 untuk jenis yang sama. “Kita siapkan 2 ton beras dalam OP yang kita gelar di Pasar 26

Ilir dan kita jual hingga beras habis. Namun satu orang kita batasi membeli maksimal 20 kg, pembelinya boleh dari warga manapun,” tandasnya. Bahkan, nantinya ada 11 pasar yang akan digelar mulai hari ini (18/10) hingga 1 November men-

88 Warga Terjaring Razia

FOTO: SALAMUN

RAZIA: Warga yang terjaring razia karena tak memiliki identitas.

PALEMBANG, RP - Razia Kartu Tanda Identitas (KTP), Kawasan Tanpa Rokok (KTR), razia sampah di kawasan perbelanjaan Megahria dan Dika, kemarin (18/10) yang dilakukan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kota Palembang berhasil menjaring 88 warga dengan langsung melakukan sidang Yustisi di tempat dengan total denda mencapai Rp 3.405.000. Pantauan Radar Palembang, warga yang melintas di kawasan pusat pertokoan tersebut tidak luput dari razia yang digelar dengan menurunkan 70 personil gabungan Sat Pol PP, Kepolisian, Kejaksaan dan TNI. Razia ini juga langsung dilakukan sidang yustisi setelah dilakukan pendataan. Dalam razia ini, cukup mengundang perhatian pegawai pusat pertokoan di kawasan Megahria dan Dika, sempat juga warga yang terjaring bersitegang dengan personil Pol PP karena warga enggan untuk dilakukan pendataan,

karena tidak memiliki identitas diri. “Selama beberapa jam razia yang kita fokuskan disatu titik (Jalan Beringin Janggut) terjaring 88 warga dengan rincian 64 warga yang tidak memilki KTP, 10 Pedagang Kaki Lima (PKL) 12 warga yang membuang sampah sembarangan dan 2 orang pelanggar Kawasan Tanpa Rokok (KTR) kita sidang ditempat,” jelas Kasat Pol PP Kota Palembang Aris Saputra. Tambah Aris, razia yang akan digelar secara rutin ini, dilakukan untuk memberikan efek jera bagi warga yang belum melengkapi kartu identitas diri saat berpergian untuk yang sudah 17 tahun keatas termsuk warga yang melanggar Perda lainnya. “Jadi tidak ada istilah alasan KTP tertinggal ataupun alasan yang lainnya, kalau tidak ada KTP akan langsung kita sidangkan begitu juga bagi pelangar PKL, KTR dan membuang sampah

sembarang,” tegasnya. Mereka yang langsung kedapatan tidak memiliki identitas diri ini, masih kata Aris akan dikenakan sanksi sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda ) No 15 tahun 2007 tentang Adminsitratif Kependudukan dan Catatan Sipil serta No 13 tahun 2006 tentang Pembinaan dan Retribusi Pengelolaan Sampah. “Langsung kita sidangkan, besaran jumlah administratif yang akan dikenakan kita serahkan kepada hakim sesuai dengan kesalahan yang mereka perbuat. Namun kisaran denda yakni denda terendah Rp 35 ribu dan denda tertinggi Rp 75 ribu, hasilnya dari total semua pelangar yang membayar administratif mencapai Rp 3.405.000 dan nantinya denda para pelanggar ini, akan dilaporkan dan menjadi kas Negara,” ungkapnya. Tidak hanya kawasan keramaian seperti pusat pertokoan dan pasar-pasar besar tradisional di Kota palembang, tempat-tempat kost dan penginapan yang disinyalir dijadikan tempat persinggahan sementara bagi warga pendatang yang tidak memiliki KTP juga akan di razia. “Kalau tempat keramaian memang sudah kita jadwalakan terlebih lagi menjelang SEA Games nanti, untuk kedepannya tmpat kost dan penginapan akan menjadi target kita berikutnya,” ujarnya. Lanjut Aris, selama razia yang digencarkan, baik razia KTP, sampah dan KTR selama tiga bulan, pihaknya mencatat ratusan pelanggar. “Total pelanggar pembuang sampah selama tiga bulan 30 orang, KTP mencapai 100 orang lebih,” pungkasnya.(gus)

datang. “OP akan digelar di setiap harinya di Pasar-pasar tradisional yang ada di kota Palembang antara lain pasar Alang-alang Lebar, Palima, Padang Selasa, dan pasar tradisional lainnya. Serta nantinya akan dibawa 2 – 3 ton beras di setiap pasar,” tukasnya.

Untuk persedian beras murah sendiri, masih kata Suwandi, Disperindagkop bekerja sama dengan Bulog Kota Palembang mengalokasikan sebanyak 60 ton yang akan disebar di sejumlah pasar secara bergiliran. “Besok (hari ini) OP pasar akan kita gelar di pasar Padang Selasa yakni di kecamatan Ilir Barat (IB) I,” tandasnya. Sementara itu, hal yang sama juga diungkapkan oleh Yustianus, selaku Kabid Perdagangan Dalam Negeri Disperindagkop Kota Palembang, jika kenaikan harga beras sudah cukup tinggi sehingga diperlukan adanya operasi beras dengan subsidi kepada masyarakat. “Kenaikan mulai terjadi sejak sebulan lalu yang penyebabnya musim kemarau dan menyebabkan petani gagal panen, untuk menekan harga beras ini makanya diadakan operasi beras murah,” ujarnya. Untuk harga beras, ungkap Yustianus, yakni beras karungan ukuran 20 kg jenis merk tertentu, kini dijual Rp 160 ribu. sebelumnya, harga beras tersebut hanya Rp130 ribu. Dan untuk kenaikannya hampir mencapai 20 persen. “Beras dari Bulog dalam OP tersebut memiliki kuailtas yang baik dengan harga Rp8.300 perkilonya,” pungkasnya. (gus)

Singapura Indonesia School Hadir di Palembang PALEMBANG, RP - Singapura Indonesia School (SIS) Palembang kini hadir di Kota Metropolis. Hal itu ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan kantornya yang terletak di Jalan Letda A Rozak (Chuan ho) Rajawali Palembang kemarin(18/10). Menurut Head of Indonesia School Arta Peto Sinama, keberadaan SIS ini tidak lain merupakan sebuah harapan baru menuju pendidikan yang berkualitas dan mempunyai sarana prasarana lengkap. “Keberadaan SIS di Kota Palembang karena kondisi kotanya berada pada tempat yang strategis alias sentral, SIS yang kita dirikan ini mempunyai kualitas yang bagus terdiri dari kurikulum nasional dan sarana prasarana internasinal. Target awal dapat meraup 600 siswa.” paparnya. “Orientasi yang akan dilakukan dalam pendidikan SIS ini, seperti les khusus karakter bagi anak, tingkat perkembangan anak, metodologi siswa untuk senang belajar, dengan dilengkapi oleh sarana prasarana berkualitas,” tambahnya. Senada diungkapkan Fenny Margaratha Marketing dan Paren Relation Officer, SIS yang didirikan ini sebenarnya tidak beda dengan yang lain namun barang kali pada level kualitas saja. “SIS yang kita buka ini ingin berbagi tonggak sejarah penting di Palembang, dan kita berupaya ingin menempatkan sebuah sekolah mutakhir di Palemabang.” katanya. Seperti untuk area bermain bagi siswa play group, taman kanak

FOTO: DOK

Riza Fahlefi

kanak, dan sekolah dasar, lokasi tersebut berada di daerah utama Jalan Rajawali sehingga dapat di akses dengan mudah, gedung sekolah terdiri dari ruangan kelas yang di desain dengan pergantian udara dan cahaya yang baik. Serta akan di lengkapi dengan labotarium, perpustakaan ruang musik, panggung pertunjukan seni, serta ruang hall. “Adapun untuk konsep yang di bangun adalah pendidikan holistic berbasis karakter.” katanya. Sementara, Kadis Disdikpora Riza Fahlefi mengatakan, dengan berdirinya sekolah SIS ini akan melengkapi dan mendukung kota Palembang sebagai kota Internasional, sehingga para investor yakin dengan Palembang. “Artinya kami selaku pemerintah mengapresiasi sangat baik keberadaan sekolah ini, karena sekolah yang akan kita bangun ini adalah sebuah pendidikan yang berkualitas dan mempunyai sarana prasaran lengkap,” jelasnya. (rd2)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.