RP1_21092011

Page 1

REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE

RABU 21 SEPTEMBER 2011

Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803)

Harian Bisnis

INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

TERBIT 16 HALAMAN harga eceran Rp 2.000

www.radarpalembang.biz

Pengusaha Keluhkan ‘Mafia’ di Daerah Pengusaha menyampaikan uneg-unegnya. Salah satunya yang menjadi curhatan mereka adalah praktik-praktik mafia dan hambatan bisnis di daerah. KETUA Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sofjan Wanandi mengatakan sampai saat ini

Pemprov Siapkan Usulkan Perda LPKD PALEMBANG, RP – Saat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel bersama dinas terkait melakukan penyusunan langkah merampungkan pembentukan Lembaga Penjaminan Kredit Daerah (LPKD) atau Jamkrinda (Penjamin Kredit Daerah). Dalam waktu dekat ini, rencananya Pemprov Sumsel akan mengajukan rancangan peraturan daerah (perda) ke DPRD Sumsel. Lembaga yang berbentuk PT (perseroan terbatas) nantinya akan ada 3 pemegang yakni pemprov Sumsel, BPR dan koperasi. “Saat ini sedang melakukan persiapan, tentu akan ada perda (peraturan daerah) yang menjadi payung hukum lembaga tersebut nantinya,”jelas Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sumsel, Abdul Shobur kemarin (20/9). Pemiliknya, aku dia, pempov Sumsel sebesar 98 persen, 1 persen dimiliki oleh Bank Perkreditan Rakyat (BPR Sumsel) kemudian 1 persen lainnya dimiliki oleh koperasi. Menurut Abdul Shobur, pembentukan lembaga penjamin kredit daerah ini akan sangat membantu perekonomian lokal, terutama dalam hal penjaminan kredit yang diajukan. Terlepas dari belum rampungnya rencana perda LPKD yang akan diajukan, pihak pemprov bersama dua pemegang saham lainnya sudah menganggarkan modal untuk operasional. “Rencananya berkisar Rp 2550 miliar, tapi minimal Rp 25 miliar sesuai dengan peraturan yang ada,” jelas dia. Lembaga penjamin kredit merupakan salah satu infrastruktur ❏ Ke halaman 5

KPK Kantongi Kementerian Penyeleweng Anggaran JAKARTA, RP - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Busyro Muqoddas mengatakan lembaganya telah mengantongi nama sejumlah kementerian yang diindikasi melakukan penyelewengan anggaran. Namun, Busyro enggan menyebutkan kementerian mana saja yang sudah diendus KPK itu. “Nanti kalau kami beri tahu sekarang, lari mereka. Nanti pada saatnya,” kata Busyro di Jakarta, Selasa (20/9). Selain itu, Busyro menambahkan, KPK terus mengembangkan penyelidikan kasus korupsi yang dilakukan oleh bekas Bendahara Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin yang diduga terjadi di beberapa kementerian. Namun, lanjut Busyro, KPK akan mengusut dugaan itu secara bertahap. “Pokoknya, prinsip kami sederhana sekali. Sepanjang investigasi proaktif ada kementerian lain, itu waiting list aja,” kata mantan Ketua Komisi Yudisial ini. Sebagaimana diketahui, saat ini isu suap tengah menggoyang sejumlah kementerian. Suap pembangunan wisma atlet SEA Games, Palembang terjadi di Kementerian Pemuda dan Olah Raga. Bahkan, kasus itu melibatkan kader Partai Demokrat yang didirikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. ❏ Ke halaman 5

masih banyak pemda yang mempersulit kegiatan usaha, mulai dari perizinan sampai pada praktik yang merugikan pengusaha.“Jangan Cuma KPK. Kalau sanksinya dia nggak mau memberikan izin bangunan, misalnya proyek besar, salah satu walikotanya tidak mau memberi izin bangunan,” katanya di Istana Negara usai bertemu Presiden SBY, Selasa (20/9). Ia mengusulkan agar pemerintah daerah yang jelasjelas tak mendukung iklim usaha harus diberikan sanksi termasuk yang paling ekstrem seperti pemecatan seorang

bupati. Sofjan menuturkan ia kerap menemui hambatan usaha di daerah dengan berbagai bentuk. “Banyak sekali kasusnya, misalnya di perkebunan, pertambangan. Karena semua banyak proyek yang sudah diijon-ijon kan sehingga harus melalui broker-broker mereka atau mereka minta bagian yang lebih. Kami juga sudah sampaikan ke bapak presiden, respons beliau, presiden akan ambil inisiatif untuk menertibkan hubungan pusat dan daerah, supaya tidak seenaknya lagi daerah seenaknya. Pemerintah pusat bilang A daerah main sabotase saja ❏ Ke halaman 5

BISNIS PERBANKAN TUMBUH

Palembang Diminta Tawarkan Budaya Unggul RENCANA PERSIAPAN PUIC Menyiapkan LO 3 Bahasa Bahasa Perancis, Arab dan Inggris Siapkan Cinderamata Siapkan Tarian Khas Palembang Tur Keliling Palembang PALEMBANG, RP – Sumsel dan Palembang akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Konfrensi Parlemen-parlemen Negara Islam atau Parliementary Union of The OIC Member

States (PUIC) ke-7 pada Januari mendatang. Momen tersebut, menurut Asisten III Bidang Kesra Provinsi Sumsel, Aidit Aziz kemarin PUIC yang akan dihadiri oleh ❏ Ke halaman 5

BISNIS INSPIRASI Dody Rukadi, Pimpinan BNI Syariah Cabang Palembang

Kejujuran Itu Harga Mati DODY berkecimpung di dunia perbankan sejak tahun 1994 lalu. Baginya, meski memulai dari hal-hal kecil, asalkan ikhlas dan bekerja semaksimal pasti meraih kesuksesan. Apa kabarnya? Alhamdulillah baik FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

PROGRAM BANK: Bank SumselBabel beberapa waktu lalu meluncurkan kartu kredit bekerja sama dengan Bank BNI. PALEMBANG, RP - Bank Indonesia (BI) merilis bisnis perbankan Sumsel tahun ini menuai hasil dan growth (pertumbuhan) sebesar 13 persen dibandingkan tahun lalu. Aset perbankan berhasil dibukukan sebesar Rp 56,6 triliun hingga akhir Juli tahun ini. Menurut Peneliti Ekonomi Muda BI Palembang, Gamal Muhammad, tahun lalu aset perbankan di Sumsel hanya mencapai Rp 50 triliun. ”Pertumbuhan ekonomi sudah mulai dirasakan tahun lalu. Tahun 2008 dan 2009 lalu perbankan masih merangkak dan belum menunjukkan eksistensinya. Nah, tahun ini terjadi signifikan dibandingkan tahun lalu,” ujar Gamal.. Dijelaskannya, untuk kredit hingga Juli lalu perbankan berhasil membukukan sebesar Rp 32,8 triliun dan juga mengalami peningkatan sebesar Rp 4 triliun jika dilihat dari kredit akhir Desember sebesar Rp 28 triliun dengan loan deposit ratio (LDR) Rp 7,2 triliun dan dana pihak ketiga (DPK) sebesar Rp 46,1 triliun.

”Angka kredit yang dibukukan naik secara signifikan, setidaknya 30 persen mengalami pertumbuhan jika dibandingkan dengan akhir Desember lalu yang baru

mencapai Rp 41 triliun,” bebernya. Namun secara keseluruhan menurut Gamal, tahun lalu merupakan tahun pertumbuhan perbankan setelah mengalami rekapitulasi di 2008 dan 2009 lalu. Ia menambahkan, jika dilihat secara ekonomi bahwa pertumbuhan perbankan di Sumsel cukup mendominasi untuk modal usaha dari Rp 11,8 menjadi Rp 13,3 triliun, sedangkan investasi dari Rp 5 triliun menjadi Rp 6,4 triliyun. Sementara itu, kredit juga mengalami pertumbuhan sebesar Rp 12,2 triliun menjadi Rp 13 triliun. ”Diakui modal usaha yang disalurkan oleh perbankan sangat membantu, utamanya bagi pelaku usaha yang tengah meniti bisnisnya dan peran perbankan memang tepat. Hal inilah yang menjadi indikator utama, karena Sumsel terkenal sebagai kota perdagangan jadi tidak heran apabila modal usaha lebih mendominasi dalam penyaluran kredit dan lainnya,” tukasnya. (oct)

Komunitas Unik dan Menarik di Palembang (3)

Rogoh Kocek Jutaan Agar RC Tampil Prima Renda Yudha SP - PALEMBANG Radio control (RC), mungkin dianggap sebagai sebuah permainan anak kecil. Namun, tidak semua orang mampu memahami apa itu sebenarnya RC. Tak ubahnya mobil sungguhan, sentuhan pemainnya menjadi titik kunci agar mobil mampu berpacu dengan kecepatan maksimal.

FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

TANTANGAN: Hobi radio control bukan hanya menghibur di kala sepi, tapi juga memiliki tantangan tersendiri dalam merawat mobil.

RADIO control menjadi sebuah permainan yang digandrungi remaja sekarang ini. Bergerak dengan menggunakan sinyal radio membuatnya berbeda dengan remote control. Pilihan menekuni mainan ini bukan didasarkan pada minat belaka, namun sang pemain harus memiliki taste tersendri dalam bidang otomotif, terutama dalam menciptakan mobil impian dalam ukuran mini.Apalagi radio control berbeda ❏ Ke halaman 5

Boleh cerita sedikit soal pribadinya? Tentang apa nih, kalau asalnya dari Jambi sampai kuliah pun di sana. Lahir dari keluarga sederhana, namun bukan alasan untuk tidak berkembang malah menjadi motivasi menjadi lebih baik. Status sekarang sudah berkeluarga dan memiliki dua orang anak, mereka tinggal di Lampung. Soal prinsip hidup sendiri yang diajarakan orangtua ? Kata orangtua yang paling diingat ialah kejujuran. Di mana kejujuran meru❏ Ke halaman 5


RADAR PALEMBANG

RABU 21 SEPTEMBER 2011 l HALAMAN 2

FOTO: SALAMUN/RADAR PALEMBANG

KOSMO

Tas Juga Harus Bergaransi TREN biasanya dikarenakan banyak orang yang meminati suatu hal, tidak ubahnya seperti fesyen, khususnya untuk tas yang dapat memberikan banyak solusi, karena bisa dapat membawa peralatan kosmetik, handphone, dompet, dan lain-lainnya. Kebanyakan biasanya kaum Hawa tidak peduli mengeluarkan uang banyak yang penting fesyen lagi tren, dan modenya sesuai dengan keinginan, misalnya berbagai bentuk merek tas yang terkenal, mulai dari Chanel, LV, Prada, Guees, Bona, Gucci, Harmes, dan Tori.

Menurut Mega Sulistia, karyawan Toko Babe di Jalan Angkatan 45 No 2 Palembang, tas yang banyak digemari kaum Hawa seperti merek LV, Chanel, dan Harmes. Adapun untuk tas model LV tersedia banyak, tergantung pilihan yang disukai, merek LV tersebut mungkin tidak asing untuk para kaum Hawa yang biasa beli berbagai fesyen, cocok dipakai untuk anak muda dan para ibu-ibu muda. Adapun untuk biasanya warna paling tren cokelat dan hitam karena bersifat netral, dilengkapi pula dengan kartu garansi. Selain itu

pula tas tersebut sudah banyak di masyarakat ibu yang kondangan. Untuk merek Chanel bentuknya unik, dan yang paling banyak memakainya kalangan anak muda atau remaja, yang hobi menghadiri acara resmi seperti pesta tempat kawan, bagi yang memakainya terlihat tampil tren dan percaya diri. Dari berbagai tas dari Toko Babe, seperti Chanel, Harmes, dan LV, bahannya berasal dari kulit, dan dapat dipakai dari samping kalau pergi ke tempat acara formal, dan kualitas barangnya juga asli dan bagus. (rd2)

HOT TOPIC

Wanita Terkesan

Sukses Pakai Rok

Bila

Saat ingin terlihat rapi dan terkesan resmi, mengenakan blazer dan celana panjang memang lebih praktis. Tetapi, jika ingin mendapat kesan yang lebih baik dan sukses dalam hal karier, Anda tampaknya harus mengenakan rok.

W

anita terlihat lebih percaya diri dan terkesan memiliki gaji besar saat mengenakan rok dibandingkan celana panjang. Ini merupakan hasil penelitian Profesor Karen Pine dari Universitas Hertfordshire, Inggris. Penelitian ini berupa survei dari 300 responden terhadap foto-foto wanita yang mengenakan berbagai celana dan rok. Para responden memberikan peringkat pada delapan foto dalam lima kriteria. Yaitu kepercayaan diri, kesuksesan, dapat dipercaya, gaji dan fleksibilitas. Setelan rok dan celana yang dikenakan wanita dalam foto berwarna sama dan terbuat dari bahan yang sama. Wajah dalam foto juga disamarkan. Para ilmuwan menemukan bahwa setelah tiga detik responden langsung menilai. Wanita yang mengenakan setelan rok terkesan lebih baik daripada yang mengenakan setelan celana. “Kesan pertama terbentuk dengan cepat dan seringkali sangat akurat. Setelah melihat wajah hanya satu detik, orang membuat penilaian tentang pribadi orang lain dan pekerjaannya. Wanita umumnya memiliki pilihan yang lebih luas dalam hal pakaian kerja dibandingkan pria. Tapi, masih harus menjaga identitas yang menyeimbangkan profesionalisme dengan daya tarik,” kata Profesor Karine. Ia juga mengungkap, setelan rok bisa mencapai keseimbangan di antara keduanya tanpa terkesan provokatif. Menurutnya, busana memang bisa memancing opini hanya dalam hitungan detik. “Berbusana demi mendapatkan kesan baik merupakan hal penting, dan bahkan bisa jadi kunci keberhasilan karier,” ujar Profesor Karine. Dipopulerkan Hollywood Wanita sebenarnya mulai mengenakan celana panjang pada 1920an, tetapi tidak pernah menggunakannya dalam acara penting. Tapi, sejak dipopulerkan oleh artis-artis Hollywood seperti Greta Garbo, Katharine Hepburn dan Marlene Dietrich, makin banyak wanita yang mengenakan celana panjang, termasuk saat mendatangi acara resmi. Setelan celana dan blazer yang kini populer pun tidak lepas dari ide Yves Saint Laurent. Ia menemukan setelan celana panjang pada 1960 saat merancang ulang tuxedo pria. Tuxedo ʻLe Smokingʼ yang dibuatnya lalu bertransformasi menjadi busana wanita. Busana ini kemudian menjadi ʻpakaian sempurnaʼ bagi wanita di era 1970an untuk ke kantor. (ren/vk)


RABU 21 SEPTEMBER 2011 l HALAMAN 3

RADAR PALEMBANG

Antisipasi Penurunan Emas Bank Syariah

JAKARTA, RP - Harga emas mulai surut. Bank-bank yang selama ini menyediakan fasilitas gadai emas sudah harus mengantisipasinya dengan pencadangan

seiring turunnya nilai jaminan yang berupa emas itu. ”Dalam perkembangannya memang ketika harga emas cenderung naik nilai yang dijamink-

an akan meningkat tetapi yang perlu diantisipasi perbankan yang memberikan gadai syariah adalah ketika harga emas turun,” ungkap Senior Vice President

Sharia Banking CIMB Niaga, U Saefudin Noer kemarin (20/9). Menurut Saefudin, perbankan syariah mesti mengeluarkan pencadangan yang besar dimana

Pinjaman Tanpa Bunga dari Pemegang Saham Oleh : Adinur Prasetyo

Pertanyaan dan komentar disampaikan ke : adinur.prasetyo4@gmail. com. Jawaban pertanyaan merupakan pendapat pribadi

RUBRIK TANJAK (TANYA PAJAK)

Adinur Prasetyo Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kantor Wilayah Tanya Direktorat Jenderal Pajak Sumatera SALAM kenal, Pak Adinur. Saya hendak menanyakan maSelatan dan Kepusalah pinjaman tanpa bunga dari lauan Bangkapemegang saham. Saya dengar dari teman saya Belitung. bahwa sekarang

S

pinjaman tanpa bunga dari pemegang saham dapat dikenakan bunga dengan tingkat suku bunga wajar. Apa benar informasi yang saya peroleh dari teman saya tersebut dan bagaimana mekanisme pemajakannya ? Atas jawaban Bapak, sebelumnya saya ucapkan terimakasih.

Kgs. Suryadi – Gandus, Palembang

Jawab ALAM kenal juga, Pak Kgs. Suryadi. Sesuai prinsip kelaziman dan kewajaran usaha (sound business practices) pinjaman antar pihak (yakni, pihak debitur

dan kreditur) dikenakan bunga sebagai imbalan atas opportunity penggunaan sejumlah dana tertentu. Pinjaman tanpa bunga

dapat terjadi apabila antara pihak debitur dan pihak kreditur terdapat hubungan baik atau hubungan istimewa sesuai ketentuan Pasal 18 ayat (4) Undang-undang Pajak Penghasilan (UU PPh). Ketentuan pajak mengenai pinjaman tanpa bunga dari pemegang saham diatur dalam Pasal 12 ayat (1) dan ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2010 tanggal 30 Desember 2010. Pinjaman tanpa bunga dari pemegang saham yang diterima oleh Wajib Pajak berbentuk Perseroan Terbatas diperkenankan apabila memenuhi empat syarat yang bersifat kumulatif, yakni : (a) pinjaman tersebut berasal dari dana milik pemegang saham itu sendiri dan bukan berasal dari pihak lain; (b) modal yang seharusnya disetor oleh pemegang saham pemberi pinjaman telah disetor seluruhnya; (c) pemegang saham pemberi pinjaman tidak dalam keadaan merugi; dan, (d) Perseroan Terbatas penerima pinjaman sedang mengalami kesulitan keuangan untuk kelangsungan usahanya. Apabila pinjaman yang diterima oleh Wajib Pajak berbentuk Perseroan Terbatas dari pemegang saham tersebut tidak memenuhi empat syarat kumulatif diatas, atas

pinjaman tersebut terutang bunga dengan tingkat sukubungawajar.Dengan demikian, pihak debitur harus membayarkan bunga dengan tingkat suku bunga wajar kepada pihak kreditur serta melakukan pemotongan PPh Pasal 23 sebesar 15% atas bunga yang dibayarkan tersebut, dan biaya bunga tersebut merupakan deductible expense bagi pihak debitur. Sebaliknya, atas bunga yang diterima pihak kreditur merupakan taxable income atau objek penghasilan, dan pemotongan PPh Pasal 23 atas bunga tersebut dapat menjadi kredit pajaknya. Sebelumnya, ketentuan mengenai syarat pinjaman tanpa bunga tersebut diatas terdapat pada Surat Direktur Jenderal (Dirjen) Pajak Nomor : S-165/ PJ.312/1992 tanggal 15 Juli 1992. Namun, sebagian kalangan praktisi dan akademisi perpajakan berpendapat bahwa Surat Dirjen Pajak tersebut merupakan special ruling atau specific ruling yang berlaku hanya untuk Wajib Pajak yang mengajukan surat pertanyaan tersebut. Hal ini berbeda dengan Peraturan Pemerintah (seperti Peraturan Pemerintah No. 94 Tahun 2010 yang antara lain mengatur tentang pinjaman tanpa bunga dari pemegang saham tersebut) yang merupakan general ruling dan berlaku bagi setiap Wajib Pajak yang mengalami kondisi serupa. Demikian jawaban atas pertanyaan Bapak Kgs. Suryadi. Semoga bermanfaat ! (*)

harus menjual kembali emas yang dimiliki dengan harga yang sama ketika nasabah menggadaikannya. Oleh karena itu, sambung Saefudin diperlukan mitigasi risiko yang baik dalam pembiayaan gadai emas ini. Lebih jauh Saefudin memaparkan, untuk CIMB Niaga Syariah sendiri pihaknya mengatakan skema mitigasi risiko telah dibina dengan baik. Sehingga, sambungnya bank sendiri telah menyiapkan rasio pembiayaan terhadap nilai (loan to value) yang cukup besar. “Skemanya begini, loan to value yang diberikan CIMB Niaga itu antara 80-85% dengan kata lain ada selisih 15-20% yang merupakan beban nasabah. Jadi ada pegangan bagi bank,” tuturnya. BI sendiri mengungkapkan akan membatasi penggunaan dana pihak ketiga untuk pembiayaan dari gadai emas karena maraknya masyarakat yang menggadaikan emasnya untuk pembiayaan. Hal ini dibatasi untuk mencegah bank syariah fokus di bisnis gadai emas yang memang hanya sebagai pelengkap saja selain itu BI meminta mitigasi risiko yang baik ketika harga emas anjlok. “Gadai emas itu kan masuk ke akad qardh yang merupakan pelengkap dari pembiayaan. Jangan sampai dimasa yang akan datang qardh membesar dan menjadi yang utama daripada kegiatan perbankan syariah. Karena di fatwanya hanya sebagai pelengkap maka kami akan mengaturnya,” ujar Direktur Perbankan Syariah Bank Indonesia (BI), Mulya Siregar beberapa waktu lalu, Seperti diketahui, harga emas memasuki awal tahun ini pada harga US$ 1.400 per ounce dan secara bertahap naik hingga menembus US$ 1.920 per ounce pada awal bulan ini. Namun secara perlahan, harga emas kini mulai surut dan dalam 2 pekan penurunannya mencapai 8%. Para pialang memperkirakan emas bisa rebound jika menembus US$ 1.700 per ounce karena para pembeli mencari posisi untuk gain ke depannya. Harga emas terakhir berada pada US$ 1.778,49 per ounce. Sementara harga logam mulia dari Antam adalah Rp 572.000 per gram. (dru/qom)

PEMENANG :

Armansyah, siswa SLTP asal Lubuklinggau menjadi pemenang pertama Lomba Narasi Honda 2011 untuk kategori III usia SMP sedang mengendarai hadiah Honda Scoopy.

Siswa Sumsel Sabet Lomba Narasi Honda 2011 LUBUKLINGGAU, RP – Honda memenuhi janjinya dengan memberikan hadiah Honda Scoopy bagi pemenang lomba narasi Honda. Hadiah diserahkan Senin (20/9). IG Nyoman Kesawa selaku Cust. Information & Communication Dev. Dept Head PT Astra Honda Motor (AHM) mengatakan selaku ATPM Sepeda Motor Honda di Indonesia dan Astra Motor Palembang sebagai main dealer Honda di wilayah Sumatera Selatan, mengadakan suatu kepedulian sosial. “Salah satu wujud kepedulian Honda dalam menunjang kemajuan dunia pendidikan Indonesia adalah dengan cara demikian,” tuturnya. Lomba Narasi Honda 2011 ini pun diharapkan membuat anak sekolah semakin kreatif dan memiliki cita-cita yang tinggi serta mampu mempersembahkan

prestasi membanggakan bagi diri pribadi maupun sekolahnya. “Dan yang kebetulan terpilih sebagai pemenangnya adalah Armansyah, Siswa dari SLTPN Mangunharjo, Lubuklinggau menjadi pemenang pertama untuk kategori III usia SMP,” ungkapnya. Armansyah menjadi pemenang dengan narasinya yang berjudul “Mimpiku, Hondaku”. Hasil ini seakan memberikan tinta emas tersndiri, karena Armansyah telah menyisihkan ratusan peserta lainnya di seluruh Indonesia. Untuk itu Armansyah berhak membawa pulang satu buah unit Honda Scoopy dan Ensiklopedia guna menambah wawasan dan pengetahuannya. IG Nyoman Kesawa sendiri langsung menyerahkan hadiah didampingi Rita Kusuma dari Astra Motor, kepada Armansyah disaksikan orang tua, kepala Sekolah dan siswa SMP negeri O Mangunharjo Lubuk LInggau. (rel/ren)


RABU 21 SEPTEMBER 2011 l HALAMAN 4

RADAR PALEMBANG

Surat Suara Tiba di KPU Muba

SEKAYU,RP - Sebanyak 442.658 surat suara plus 2,5 persen sebagai cadangan, sudah tiba di Sekretariat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muba, Selasa (20/9) sore. Anggota KPU Muba Devisi Penyelenggaraan Pilkada, Abubakar mengatakan, sesuai tahapan, pengadaan dan pendistribusian paket surat suara dilakukan 17-26 September. Kemarin sore, pihaknya sudah menerima surat suara yang dikirim PT Pura Barutama (Kudus) melalui PT Pos Indonesia. Surat suara tersebut dicetak berdasarkan jumlah mata pilih yang tercantum dalam daftar pemilih tetap (DPT) yang ditetapkan KPU dalam rapat pleno 13 September lalu, yakni berjumlah 442.658 orang. “Untuk cadangan, surat suara ditambah 2,5 persen dari jumlah DPT. Ini untuk antisivasi kalau terjadi kerusakan atau hal-hal lainnya,” ujarnya. Dijelaskan, untuk pendistribusian akan segera dilakukan sesuai tahapan dan jumlah mata pilih di masing-masing kecamatan. Untuk Kecamatan Sekayu terdapat 65.257 pemilih, Keluang 21.663 Sungaikeruh 29.570, Lais 45.782, Sungaililin 38.397, dan Babatsupat 25.514

orang. Selanjutnya, Babattoman 24.211, Sangadesa 24.267, Batangharileko 16.467, Lawangwetan 18.769, Plakattinggi 17.807, Bayunglencir 53.080, Lalan 29.163, dan Tungkaljaya 32.741. “Dalam pendistribusian, tentu kecamatan-kecamatan yang jauh akan kita dahulukan. Terutama seperti Lalan, Tungkaljaya dan Bayunglencir. Tapi yang pasti sehari sebelum pencoblosan semua surat suara sudah berada di 1.367 TPS,” ujarnya. Untuk diketahui, kata Abubakar, pengadaan surat suara sudah dimulai beberapa hari setelah dimantapkannya DPT. Dalam prosesnya, pihaknya menempatkan dua orang komisioner KPU Muba beserta dua orang staf dibantu oleh tiga aparat kepolisian dari Polres Muba. “Pencetakan surat suara tidak membutuhkan waktu lama, dua hari sudah selesai. Yang lama itu, melipatnya. Tapi yang jelas, kita di KPU terima bersih, dan selanjutnya memeriksa setelah diterima,” tambahnya. Namun sayang proses pencetakan tidak mendapat pengawasan dari panwas. Anggota Panwas Devisi Humas Zainudin

Hari Ini, Rhoma Irama Hibur Warga Sekayu Kampanye kesepuluh pasangan Pahri-Beni di SP2 Desa Bukit Selabu, Kecamatan Batanghari Leko, yang juga merupakan tanah kelahiran dari Calon Wakil Bupati (Cawabup) Muba Beni Hernedi kemarin berjalan lancar, dan tetap dipadati oleh ribuan masyarakat. selain orasi, acara dimeriahkan kehadiran artis KDI, Dafi , Ayu serta Fahmi “Kopi Dangdut” Shahab.

Foto : Salamun / Radar Palembang

kepada wartawan mengaku tidak bisa memantau langsung proses pengadaan surat suara di Kudus dengan alasan terkendala biaya. Zainudin mengatakan, selama ini Panwas hanya kebagian Rp 1,2 miliar.

Menurutnya dana tersebut hanya cukup untuk tiga bulan yakni April, Mei dan Juni. Akibatnya, dalam bekerja pihaknya harus menggunakan dana talangan. “Tidak ada yang salah dalam hal ini. Sebab anggaran Panwas

sudah ditetapkan saat Panwas belum ditetapkan. Untuk itu kita sudah mengajukan kembali tambahan dana untuk memenuhi kekurangan yang ada. Sementara kita pakai dana talangan dulu,” ujar Zainudin. (ace)

SEKAYU, RP - Dalam orasinya, pasangan ini kembali memaparkan berbagai keberhasilan dari program yang telah dijalankan selama tiga tahun, dan program yang telah di siapkan pada APDB 2012, diantaranya Satu Desa Satu Miliar, yang dituju percepatan pembangunan yang saat ini telah berjalan. Selain itu, peningkatan fasilitas umum khususnya jalan diseluruh desa-desa yang ada di Muba, dan program Pembagian seragam dan buku gratis bagi siswa di Kabupaten Musi Banyuasin. Menurut ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel H Eddy Santana Putra banyak program pro rakyat yang ditiru oleh kandidat lain. Namun program yang sebenarnya dan terbukti pada 2012 mendatang hanya PahriBeni dengan nomor tiga. Karena saat ini, Pemkab Muba bersama DPRD Muba tengah membahas program-program pro rakyat yang memang dinanti-nanti masyarakat. “Jika pasangan lain baru berjanji dan meniru program pro rakyat milik Pahri-Beni, tetapi jika pada 27 September nanti masyarakat Muba memilih nomor tiga, maka segera terbukti. Karena saat ini tengah dibahas bersama anggota DPRD Muba,” ujarnya sembari mengajak masyarakat Batanghari Leko untuk mencoblos Pahri-Beni . Sementara itu Ketua DPW PAN Sumsel Iskandar menegaskan, pasangan Pahri-Beni tidak pernah meniru ataupun mencontek program pasangan lain. Program pro rakyat yang telah di jalankan selama tiga, dan menyelesaikan seluruh hutang peninggalan pemimpin lama adalah bukti bahwa Pahri adalah Bupati yang berkualitas, bukan hanya sekedar mendompleng. “Pahri berdiri diatas kakinya sendiri, bersama seluruh masyarakat Muba berhasil membuat Kabupaten Muba lebih maju. Selain itu, Pahri-Beni merupakan putra asli Muba yang patut didukung dan dipercaya kembali dalam mensejahterahkan masyarakat,” katanya dihadapan masyarakat Batanghari Leko. Calon Bupati Muba H Pahri Azhari, dalam orasinya mengingatkan masyarakat Kecamatan Batanghari Leko untuk tidak terpengaruh, dengan janji-janji dan iming-iming uang yang mungkin disebarkan oleh kandidat lain. Selain itu, Pahri mengungkapkan bahwa keberhasilan memimpin Muba selama tiga tahun adalah dukungan dari semua pihak. “Batanghari Leko merupakan tanah kelahiran dari Beni Hernedi yang mendapingi saya dalam menjalankan roda pemerintahan untuk lima tahun kedepan. Namun, jika tanpa dukungan masyarakat, maka tidak akan mungkin kami akan memimpin Muba hingga 2017,” tegasnya, seraya menambahkan supaya masyarakat Batanghari Leko untuk memilih nomor tiga. Rencananya kampanye akbar yang akan dilaksanakan hari ini (21/9) di Kota Sekayu akan dimeriahkan oleh Raja Dangdut yaitu H Rhoma Irama, dan beberapa jurkam nasional lainnya. (ace)


RABU 21 SEPTEMBER 2011 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

Gerakan Dakwah Mubarokah Usung Dodi-Islan PALEMBANG, RP – Gerakan Dakwah Mubarokah yang dimotori H Tohlon Abdul Rauf, Raiyan Paimin, Suhaimi, Nurlan Putra Wijaya, secara tegas mendukung pencalonan pasangan nomor 1 Dodi-Islan sebagai calon bupati dan wakil Bupati Muba. Menurut Tohlon, perkumpulan yang gagas menyuarakan untuk kepentingan Musi Banyuasin (Muba) yang akan datang. “Kita juga telah telah membuat kemenangan yang bernama Gerakkan Dakwah Mubarokkah yang di etuai HN urhanyangpenasehatnyaadalahsayasendiri,melaluidari beberapa tim kemengan ini, kita berharap saat Muba mencari pemimpin baru.” ujarnya. Sementara Menurut Budi Alfonso, mengingat daftar pemilih tetap (DPT) masih bermasalah, maka pihaknya mendukung adanya peninjauan ulang. “Kami keberatan dengan DPT karena tidak diakomodir, untuk mengajukan DPT yang bermasalah ke KPU secara jelas, maka apabila hal tersebut di kemudian hari bermasalah siapa yang kita salahkan, maka dari sebab itu di lakukan cek kepada DPT tersebut agar tidak menjadi masalah,” umgkapnya. (rd2)

Soal Reshuffle, Golkar Minta Dikomunikasikan JAKARTA, RP - Rumor reshuffle kabinet mendekati kebenaran ketika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan, “Tunggu tanggal mainnya.” Untuk itu, Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham menyatakan, jika ada kader Golkar yang jadi menteri berkinerja buruk, mohon dikomunikasikan dulu. “Bilamana ada kader partai Golkar jadi Menteri (di kabinet) yang dinilai Presiden kurang baik, maka mekanismenya Presiden harus terlebih

dulu berbicara dengan kami (DPP Golkar),” kata Idrus Marham di sela-sela kunjungannya mendukung salah satu calon dalam rangka kampanye Pemilihan Walikota Yogyakarta di Yogya, Selasa (20/9). Meski demikian, kata Idrus, hingga hari ini belum ada pembicaraan dari Presiden kepada Partai Golkar terkait kadernya yang terancam akan diganti. “Jadi dalam kesepakatan politik yang kami tandatangani seperti itu,” ujarnya.

Idris Berikan Uang ke Wafid Atas Desakan Rosa JAKARTA, RP - Manajer Marketing PT Duta Graha Indah, M El Idris akan segera menghadapi vonis Pengadilan Tipikor dalam kasus suap Wisma Atlet, Palembang. El Idris kembali menegaskan, pemberian uang kepada Sesmenpora Wafid Muharam karena terus didesak Direktur PT Anak Negeri, Mindo Rosalina Manulang. “Uang ke Wafid itu kan yang minta Rosa, tak ada hubungannya dengan Pak Idris,” ujar kuasa

hukum Idris, Tommy Sihotang, Selasa (20/9). Tommy menjelaskan, Idris tak ada urusan dengan Wafid. Semua jatah-jatah terkait kasus ini, seluruhnya diurus oleh Permai Group. Kliennya terpaksa mengikuti kemauan Rosa. Jika tidak, proyek pembangunan di Palembang bisa terganggu. “Yang di daerah-daerah itu akan ganggu perizinan, mereka (DGI) nggak mau ribut,” jelasnya.

Kejujuran Itu

Dari Hal 1).....................................................................................................................................................

pakan harga mati, di manapun berada kehadiran kita pasti diterima orang. Selain itu juga, jadilah orang uang bermanfaat, meskipun melakukan usaha sekecil apapun asalkan memberikan dampak positif kepada sekitar mesti dilakukan. Sejak kapan berkecimpung di dunia perbankan? Nah, menggeluti dunia perbankan itu sejak 1994. Masuknya di BNI konvensional, pertama kali diterima sebagai program analisis. Ikut tes di Jakarta dan penempatannya kembali lagi ke daerah pelosok Jambi. Meskipun memulai dari hal-hal kecil, asalkan ikhlas dan bekerja semaksimal mungkin pasti meraih kesuksessan meskipun memerlukan pengorbanan waktu dan tenaga. Sedikit lompat, setelah itu di BNI Syariah sendiri kapan mulai bergabungnya?

Pemprov Siapkan sektor finansial yang kehadirannya diperlukan dalam rangka meningkatkan akses kepada layanan perbankan bagi pengusaha golongan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta melakukan memitigasi resiko. Kepala Cabang PT Jamkrindo Palembang Sri Ganjar kemarin mengatakan perbedaan antara Jamkrindo dan Jamkrinda (LPKD)

Rogoh Kocek

Kalau tidak salah sejak 2006, pernah bertugas ke Jakarta Timur, Lampung, Linggau. Pokoknya berpindah-pindah dan sekarang diamanahkan sebagai pemimpin di Cabang Palembang. Meskipun kadang sedih berpisah dengan keluarga namun sudah menjadi kewajiban. Kesan Anda? Melihat Palembang ‘kan sewaktu bertugas di Lampung, Linggau dan Jambi rasanya sudah tidak asing lagi. Sebab sedikit banyak sudah paham mengenai kondisi di lapangan. Mengenai kultur masyarakatnya pun sudah paham. Ke depannya, apa yang mau Anda lakukan? Pastinya melanjutkan program kerja yang ada. Sembari melihat potensi apa yang bisa dikembangkan. Apalagi pertumbuhan BNI

Syariah Palembang sudah baik. Di lihat dari

BIODATA

Dody Rukadi Lahir Isteri Anak Jabatan

: Jambi 13 September 1967 : Ristin Kartika : Adam Arafif, Shifa Almirah : Pimpinan BNI Syariah Cabang Palembang

sisi pembiayaan, kredit dan penghimpunan dana pihak ketiga. Tinggal peningkatan kualitas. Makanan favoritnya Anda? Kalau makanan favoritnya itu pempek dan minuman pokoknya berbau jus-jusan. (oct)

Dari Hal 1)................................................................................................................................ hanya pada skalanya, kalau Jamkrindo secara nasional tetapi Jamkrinda untuk daerah. ”Ini masih baru dan kemungkinan ada kerjasama,”jelas dia. Ia mencontohnya, jika Jamkrindo akan menjamin 50 persen (terhadap total kredit) maka Jamkrinda akan memberikan jaminan 20 persen, jadi ada sinergi dan pembagian resiko. Masih menurutnya, analisisnya akan ada dua

dan tidak akan menghambat para kreditur. Peneliti Ekonomi Madya Kantor Bank Indonesia Palembang Hairul Ammi kemarin mengakui, kalau Jamkrindo untuk kredit menengah dan besar, kalau Jamkrinda ini untuk kredit kecil. ”Pembentukan ini akan meningkatkan fungsi intermediasi perbankan pada umumnya, mirip-mirip dengan Jamkrindo,” jelas dia. (dav)

Dari Hal 1)................................................................................................................................................

dengan remote control. Radio kontrol yang dikendalikan lewat sinyal radio merupakan permainan yang menarik. Perlu keahlian khusus agar mampu menjalankannya. Diutarakan Andra, personel Aang Vett Racing salah satu komunitas RC yang ada. Menurutnya hobi ini adalah permainan skill, sentuhan, dan ujuk kualitas mobil.“Yang paling membuat mobil kita menjadi yahud tentu yang harus dilakukan adalah mengupgrade mobil sesuai dengan kehendak kita untuk mencapai top performance,” katanya. Disinilah yang menjadi titik sental untuk membuat mobil dalam kondisi siap laju. Mulai dari pengaturan suspensi, pemilihan ban, casing sampai pada pemilihan suku cadang pada mesin.Untuk membuatnya menjadi sebuah mobil andalan yang akan menggilas setiap track. Dibutuhkan budget yang tidak sedikit, perlu pengorbanan hingga jutaan rupiah hanya

Ia menambahkan, Sekretariat Gabungan Koalisi Pemerintahan sendiri tidak membicarakan hal tersebut, karena itu adalah hak prerogatif Presiden. “Jadi parpol-parpol itu hanya dalam posisi mengusulkan, dalam menentukan tetap hak prerogatif Presiden, dan kami hargai itu,” kata Idrus. Jadi bagi Partai Golkar, reshuffle atau tidak, tak menghalangi sikap kritis Golkar terhadap kebijakan-kebijakan pemerintah yang tidak berorientasi pada kepentingan rakyat. (eh)

untuk menjadikan mobil istimewa. Sebut saja harga mobil standar 2 WD Rp 350 ribu, velg Rp 300 ribu, casing Rp 120 ribu, relay Rp 100 ribu dan masih banyak lainnya. Dengan harga yang mahal tersebut sangat rugi bila pemainnya ‘angin-anginan’. Permainan ini mengharuskan total, oleh karenanya dari sisi kebutuhan pelengkap, mulai dari charger, alat pengukur laju sebagai penyempurnaan permainan ini.“Dengan tambahan alat ini kita mampu memainkannya hingga tingkat kepuasan tersendiri. Jika hanya ala kadarnya, kepuasan yang didapat tentu ala kadarnya juga,” ungkap Andra. Dari sisi pilihan mobil sendri pun akan menggambarkan karakteristik dari sang pemain, apakah mereka memilih seni slalom atau drag. Pemilihan mobil pun harus tepat, salah pilih hasilnya akan melenceng dari perkiraan.

“Kalau saya cenderung memilih kelas drag, karena ada kepuasan tersendiri ketika mampu memacu dalam kecepatan penuh,” tuturnya.Dirinyapun terpaksa mengeluarkan kocek yang besar untuk sekadar mengupgrade mobil kendalinya. Untuk normal saja satu kali up garde membutuhkan sekitar Rp 1,5 juta. “Ini di luar dari yang lainnya, perawatan memiliki porsi khusus, terutama pada gear box yang terkadang aus ketika terlalu sering dimainkan,” kata dia. Apalagi ketika akan race dengan komunitas lain. Jika kondisi mobil dalam puncak performace, kemenangan akan menjadi sebuah hal yang membanggakan. “Biasanya dua minggu sekali ada race di Pelataran Stadion Jakabaring, tetapi karena ada even SEAG terpaksa rehat terlebih dahulu, sembari mencari setelan yang pas untuk kendali mobil,” ungkapnya. (*/bersambung)

Tommy juga mengakui jika antara PT DGI dan Permai Group terjalin sejumlah kerjasama proyek. PT DGI biasanya mengerjakan proyek dari Permai Group. “Kita juga nggak tahu gimana cara mereka dapatin itu proyek,” tegasnya. Idris dituntut 3 tahun 6 bulan oleh jaksa. Ia dianggap terbukti melanggar Pasal 5 ayat 1 huruf b UU Pemberantasan Korupsi.(mok/van)

KPK Kantongi Sementara itu, di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi juga dilanda isu suap dana program Percepatan Pembangunan Infrastruktur

Pengusaha

JAKARTA , RP - Meski sudah dijelaskan alasan mundurnya Briptu Norman Kamaru dari Polri, namun masih ada sejumlah pertanyaan yang mengganjal. Benarkah Briptu Norman ingin mundur karena adanya kontrak dengan perusahaan rekaman PT Falcon Interactive sebesar lebih dari Rp 5 miliar? “Kalau alasan pastinya dia mau keluar, yang tahu itu hanya dia sendiri. Tapi kontrak Norman yang revisi, lebih dari Rp 5 miliar,” ujar kuasa hukum PT Falcon Interactive, Andri W Kusumah dalam jumpa pers di kantor pengacara Farhat Abbas di Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (20/9). Menurut Andri, kontrak dengan Briptu Norman memang cukup besar. Namun dalam bekerja, seseorang itu tidak hanya memikirkan soal materi. “Kerja itu kan tidak cuma materi saja. Untuk dia memang besar,” katanya. Andri mengaku akan menanggung risiko jika nantinya Norman tidak laku sebagai artis. Falcon tidak akan meminta Norman untuk mengembalikan uang dalam kontrak tersebut.“Itu risiko kami. Kami tidak pernah meminta artis untuk mengembalikan uang. Jadi sudah risiko kami,” jelasnya.Andri mengaku Falcon akan memaksimalkan karir Norman di dunia hiburan. Falcon pun menjamin hal itu.“Menjamin karir beliau dengan maksimal. Berhasil atau tidak hanya Tuhan yang tahu,” ucapnya. (gus/vit)

Dari Hal 1)......................................................................................

Daerah (PPID) Transmigrasi sebesar Rp1,5 miliar dari total nilai proyek Rp500 miliar. Bahkan, nama Menteri Muhaimin Iskandar yang dikenal

Palembang Diminta 51 perwakilan dari negara Islam sedunia. Ia menambahkan, Palembang diharapkan terus bersiap akan diadakan pelaksanaan PUIC ke-7, pada 24 Januari 2012 mendatang. Diperkirakan, kata dia, data terakhir dari 51 negara Islam tersebut akan mengirimkan sebanyak 300 orang, jika ditambah dengan membawa serta para istri maka diperkirakan yang datang sebanyak 500 orang. ”Sebagai tuan rumah, harus memanfaatkan momen ini memperkenalkan budaya lokal Palembang kepada masyarakat internasional,” jelas dia. Menurutnya, diharapkan menampilkan tarian Sumsel tetap dalam koridor sopan, kemudian

Mundur karena Kontrak Rp 5 M?

menjadi pendukung setia SBY juga disebut-sebut terlibat meski telah dibantah oleh Ketua Partai Kebangkitan bangsa itu. (vn)

Dari Hal 1).................................................................

diharapkan ada fasilitas tur keliling Kota Palembang, mengunjungi lokasi wisata. Keinginan tersebut, direspons dengan pihak Pemkot Palembang menyiapkan dia kapal pesiar untuk keliling Sungai Musi, yakni Kapal Putri Kembang Dadar dengan kapasitas 100 orang, AC khusus VIP dan Kapal Sigentar Alam dengan kapasitas 150 orang. Tidak ketinggalan, dalam kesempatan tersebut, Pemprov Sumsel meminta diberikannya suvenir khas Palembang kepada tamu delegasi yang akan hadir di PUIC ke- 7 tersebut. Pemprov Sumatera Selatan menganggarkan dana sebesar Rp 52 juta lebih, dana tersebut untuk bidang penyambutan dan pelepasan delegasi perwakilan dari 51 negara Islam

di dunia. Sementara itu, Presiden RI SBY dipastikan akan membuka pelaksanaan PUIC ke-7. Sebagai penginapan para tamu PUIC ke 7 tersebut, beber dia sudah ditunjuk dua hotel yakni Aryaduta Hotel dan Novotel Hotel Palembang. ”Rencananya ada 3 hotel yang menjadi tempat menginap para tamu, satunya sedang dalam tahapan penentuan. Tidak ketinggalan, para hotel diminta menyiapkan press room, meeting room dan bilateral room,” jelas dia. Sekertaris PUIC Panitia 7, H Nasrun Umar mengatakan, konferensi PUIC tersebut, merupakan agenda rutin yang diikuiti oleh anggota PUIC dari 51 negara Islam sedunia serta 16 peninjau dari berbagai negara. (dav)

Dari Hal 1)..................................................................................................

karena menganggap otonomi,” terang Sofjan. Menurut Sofjan dari hasil pertemuan tadi, presiden telah mengakomodasi untuk segera dibuat peraturan-peraturan yang mengatur soal adanya daerah yang menghambat ekonomi nasional bisa diberikan sanksi. “Kita minta dipersiapkan saja, apa itu berbentuk UU atau PP tetapi semua itu harus ada, karena ke bawahnya lagi beda-beda maunya. Terutama bupati walikota. Gubernur saja sudah tobat karena tidak didengar,” katanya. Sofjan mencontohkan peraturan daerah (perda) yang bermasalah saat ini sudah ada 23.000 perda. Bahkan tercatat ada 4.000 perda yang bermasalah terkait menghambat kegiatan bisnis. “Itu yang menambah cost kita. Cuma ini nggak bisa diselesaikan. Kita minta wewenang presiden untuk bisa dicabut. Karena yang bisa mencabut itu presiden. Presiden kan banyak kerjaan masa cabut ini. Kapan dia bacanya, kasihlah kewenangan itu pada Menteri Keuangan dan Mendagri,” katanya. Lebih Berat dari 2008 Ada pandangan perbedaan yang mendasar antara krisis global saat ini dengan krisis 2008 lalu memiliki bobot yang berbeda. Di 2008 lalu krisis terjadi karena bangkrutnya perusahaan-perusahaan keuangan dunia, namun kali ini yang bangkrut adalah

negara. Hal ini disampaikan Sofjan Wanandi “Saya melihat sebagai pengusaha bahwa krisis itu akan sangat berat dibanding 2008. Karena masalah yang paling utama itu yang krisis itu negara, dulu kan yang krisis sektor keuangan yang dimulai dengan Lehman Brother, itu perusahaan itu bisa ditutup semua, tetapi kalau negara kan nggak bisa ditutup,” katanya Ia mengatakan seperti pola krisis sebelumnya akan terjadi proses merembet dari sektor keuangan ke sektor riil. Indonesia dipastikan terkena imbas dari sisi permintaan pasar ekspor terutama dari Eropa. “Kita bisa lihat rupiah kita melemah. Karena krisis yang di Yunani itu saya pikir tidak bisa bayar dan default. IMF dan Euro tidak membantu dia. Bagaimana kita kalau dia default. Kalau Yunani kena, bank-bank dari Prancis sudah kena, langsung turun harganya 8 persen segala macam,” katanya. Menurutnya solusi yang paling ampuh dari krisis saat ini dan kedepannya adalah menguasai pasar dalam negeri. Selain itu, terus mendorong infrastruktur di Indonesia agar geliat ekonomi bisa lebih tinggi. Sofjan mengakui pertemuan kali ini merupakan pertemuan terbuka antara pengusaha dengan presiden. Pada kesempatan tersebut pengusaha menyampaikan uneg-uneg mereka termasuk

kelemahan di pemerintahan pusat dan daerah. “Dijanjikan akan bertemu 3 bulan sekali, kita bersama-sama hadapi krisis ini dan bagaimana kita kalau investasi luar negeri karena krisis ini terhambat atau tertunda. Kita dalam negeri harus investasi,” katanya. Sementara itu, pemerintah mewaspadai pengaruh kondisi Eropa, terlebih setelah lembaga pemeringkat utang Standard & Poor’s menurunkan peringkat Itali satu level, dari A+/A+1 menjadi A/A-1. S&P menilai prospek pertumbuhan ekonomi Italia dalam katagori “negatif.” Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa mengatakan pengaruh langsung tidak besar kepada Indonesia. Karena transaksi perdagangan Indonesia dengan Eropa tidak terlalu besar. “Akan tetapi Eropa ini dampaknya luas,” ujarnya saat ditemui di kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Selasa (20/9). Namun menurutnya hal yang perlu diwaspadai yaitu bila krisis Eropa berpengaruh ke negara China. Berbeda dengan Eropa, volume perdagangan China dengan Indonesia terbilang cukup besar. “Jadi tidak secara langsung tetapi mungkin gelombang kedua,” ia menambahkan. Oleh karena itu, Hatta berharap Eropa dapat segera mengatasi permasalahannya. Dalam penurunan peringkat, S&P mengkhawatirkan kemampuan Italia menanggung beban utang, yang jumlahnya lebih besar dari nilai pendapatannya. Melambatnya laju aktivitas ekonomi Italiaakan membuat target fiskal yang telah direvisi pemerintah sulit tercapai. Kalangan pengamat pun prihatin situasi moneter di Italia itu. “Italia dinilai berada dalam tahap ‘kacau balau,’ kata Nicholas Spiro dari lembaga konsultasi Spiro Sovereign Strategy, yang dikutip The Wall Street Journal. “Penurunan ini membuatnya jadi lebih sulit memulihkan kepercyaan atas utang Italia,” ujarnya. Italia pun menambah daftar negara Eropa yang mengalami penurunan peringkat utang. Tahun ini sudah ada Spanyol, Irlandia, Yunani dan Siprus. Situasi itu memperkuat kecemasan pelaku pasar uang bahwa krisis keuangan di Eropa telah mewabah.(hen/ dnl)


Kuliner Kito

RADAR PALEMBANG

Model, Santapan Lezat Pegawai Toko PALEMBANG, RP – Pasar merupakan tempat berkumpulnya para penjual atau pengusahapengusaha kecil yang memang mencari rezeki untuk hidup. Di sana pula akan terlihat kedai atau warung kaki lima yang menjual model ikan. Penganan ini memang favorit pegawai toko. Beberapa diantaranya menyebutkan makanan khas palembang dan paling banyak diantaranya yaitu menyukai model. Ya, model merupakan makanan favorit para masyarakat yang ada dipasar. Ria, salah seorang pegawai toko yang ada di pasar seputaran jalan TP Rustam Effendi mengatakan, makanan yang paling banyak dikonsumsi para penjual, pegawai, atau pembeli adalah model. Model sangat erat

kaitannya dengan para orang yang mempunyai usaha di pasar. “Kalau ingin makan ya pasti model, mengenyangkan dan juga enak dan murah. Saya dan teman-teman yang lain sangat suka makan model, hampir setiap hari

malah. Biasanya pagi dijadikan sarapan, lalu siang hari ketika jam istirahat, kadang bosen tapi pasti akan balik lagi makan itu,” ujarnya. Senada dengan Ria, Erna, seorang penjual aksesoris juga menyampaikan sudah menjadi fenomena tersendiri bahwa kebanyakan orang di pasar pasti yang dimakan model. Terlihat aneh namun tidak juga mengingat model memang sangat erat dengan masyarakat kecil karena murah dan mengenyangkan. “Ada namanya Motek (model tekwan) yang dimakan campur. Lalu biasanya kalau laki-laki suka makan model campur mie instant supaya makin banyak porsinya dan enak. Biasanya para kuli atau tukang becak, atau penjual lainnya selalu makan pakai mie itu,” katanya. (rd1)

RABU 21 SEPTEMBER 2011 l HALAMAN 6

Singkong Goreng Isi Ikan

Bahan : - 500 gr Singkong, parut - 1 batang Daun bawang, iris tipis - Minyak goreng secukupnya Bahan Isi : - 200 gr Ikan Tongkol, goreng lalu suwir-suwir

- 4 bh Cabai merah - 3 bh Cabai Rawit - 5 butir Bawang merah - 1 siung Bawang putih - Garam, gula pasir secukupnya Cara Membuat : - Isi : Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih - Panaskan tiga sendok makan minyak, tumis bumbu halus. Masukkan ikan tongkol, garam, gula pasir. Masak hingga matang, angkat - Campur singkong dan daun bawang, aduk rata. Ambil adonan, isi dengan isian lalu bentuk bulat lonjong - Goreng singkong hingga matang. Angkat, tiriskan (rd1)


RABU 21 SEPTEMBER 2011

HALAMAN 7

RADAR PALEMBANG

105 JCH Mundur

Meski Jemaah Calon Haji (JCH) sudah melakukan menuntaskan Biaya Pelunasan Ibadah Haji (BPIH) yang berangkat tahun ini, tetap saja ada JCH yang membatalkan keberangkatan dengan alasan kesehatan.

PALEMBANG, RP – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Sumsel, Najib Haitami kemarin mengatakan, meski semua JCH telah melakukan pelunasan pembayaran haji BPIH tahap II, tetap saja sebagian dari jemaah yang berasal dari kuota tambahan justru mengundurkan diri. Setidaknya, aku dia sebanyak 105 JCH lanjut usia asal Sumatera Selatan mengundurkan diri berangkat ke Saudi Arabia pada musim Haji 2011. Kementerian Agama (Kemenag) Sumsel meni-

FOTO: DOK

Najib Haitami

lai, pengunduran diri tersebut dilakukan mengingat faktor usia. Kemudian, tak siap baik dari segi kesehatan maupun mental. Selain itu kata Najib, diakibatkan kurangnya pengetahuan lansia menyangkut manasik haji. Aki-

batnya JCH lansia lebih memilih mundur dan tetap akan melaksanakan pada tahun depan dari pada berangkat pada tahun ini. “Sebagian dari mereka (JCH Lansia) ada yang belum memiliki paspor, belum cek kesehatan dan waktunya singkat,” jelasnya. Dari 144 porsi tambahan yang disediakan oleh Kemenag Sumsel hingga saat ini, menurut Najib baru terisi sekitar 39 porsi. Untuk kuota tambahan bagi jemaah haji ada hubungan muhrim sudah terpenuhi 144 porsi. Menurut Najib, jemaah haji kuota tambahan untuk lansia (lanjut usia) banyak yang tidak terisi. Mengenai keberangkatan jemaah haji, ia memastikan, awal Oktober kloter pertama sudah masuk Asrama Haji dan keesokan harinya akan terbang ke Jeddah. ”Dipastikan lokasi penginapan berada di ring satu,” ujar dia. (dav)

Distribusi Raskin Lancar Meski Kemarau

FOTO: DOK

Iwan Destra

PALEMBANG, RP – Musim kemarau yang sedang melanda Negara ini khususnya kota Palembang berdampak terhadap petani dikarenakan gagal penennya padi. Namun untuk penyaluran beras miskin (raskin) dari Pusat melalui bulog sejauh ini tidak mengalami kendala apapun dalam penyalurannya ke daerah-daerah. Menurut Iwan Destra, Kepala Bagian (Kabag) Perekono-

mian Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, sejauh ini penyaluran raskin dari pusat ke daerah-daerah, khususnya Palembang tidak terhambat oleh kemarau. “Untuk penyaluran hingga saat ini masih lancar-lancar saja, tidak ada keterlambatan dari Bulog karena stok berasnya ada. Yang justru terlambat disebabkan setorannya. Pasalnya jika ada uang ada barang,” ujarnya. Raskin sendiri merupakan program Pusat melalui Bulog, untuk musim kemarau sekarang ini penyalurannya tidak terkendala. Walaupun musim kemarau, masih tetap lancar saja dengan stok tetap tersedia dan tidak berkurang. ”Kalau proses pendistribusian raskin disalurkan langsung dari Bulog dan disampaikan ke tiap-tiap Kecamatan ataupun Kelurahan. Untuk kelurahan yang lambat dalam menyetor, tidak bisa dikirim. Cuma itu saja kendalanya, tapi kita bisa atasi dengan adanya dana talangan dari

tiap Kelurahan,” ungkapnya. Sedangkan untuk pendistribusian raskin terus berjalan setiap bulannya ke kelurahan-kelurahan. “Jumlah RTS (Rumah Tangga Sasaran) masih tetap sama dengan tahun sebelumnya yakni 97.667 RTS. Dengan total raskin perbulannya 1.465.005 kg yang disalurkan,” ujarnya. ”Kita berkoordinasi dengan ketua Rt maupun Rw untuk penyalurannya di kelurahan. Tahun ini, ada raskin 13. Jadi pembagian raskin sampai 13 bulan. Nah, untuk bulan Oktober ini, penyalurannya mulai berjalan ke kelurahan-kelurahan,” bebernya. Lebih jauh Iwan menjelaskan, jika dari 16 Kecamatan di Kota Palembang, jumlah RTS terbanyak masih dipegang Kertapati yakni 12.185 RTS dan Seberang Ulu (SU) I sebanyak 18.076 RTS. Dikarenakan kedua Kecamatan tersebut tergolong padat penduduk dan sebagian besar bekerja sebagai buruh. (gus)

Zailani : Rehabilitasi Pengguna Narkoba PALEMBANG, RP - Upaya untuk mengurangi pengguna narkoba khususnya pemakaian narkoba jarum suntik yakni merehabilitasi si pengguna. Namun pengguna narkoba jarum suntik kerap kali menjadi target dari aparat kepolisian untuk ditangkap, dipidana dan dipenjarakan. Sekretaris Komisi Perlindungan AIDS (KPA) Kota Palembang, Zailani UD, mengatakan, sebaiknya korban penyalahgunaan narkoba ini mendapat vonis rehabilitasi, bukan penjara. “Dengan vonis rehabilitasi, kedepan diharapkan baik pemerintah maupun aparat kepolisian mampu membangun rangsangan berupa dorongan terjadinya kebijakan publik yang secara cepat dapat menyediakan lingkungan yang mendukung dalam pelaksanaan program-program pengurangan dampak buruk narkoba,” ungkapnya, kemarin (20/9). Yang menjadi target dan sasaran untuk ditangkap, dipidana dan dipenjarakan, tambah Zailani, seharusnya para bandar narkoba yang semakin hari semakin terorganisir dengan baik. Bahkan peredarannya telah melintasi

FOTO: DOK

Zailani UD

antar benua. “Untuk di Palembang sendiri beberapa waktu lalu ditemukan tidak hanya bandar peredaran narkoba, bahkan pabrik pembuatan narkoba sudah ada di Palembang,” ucap dia. Masih kata Zailani, baik kepolisian, pemerintah dan masyarakat terlebih dahulu mewujudkan layanan yang lebih peduli dengan HAM, bagi mereka yang terlibat aktif dengan narkoba jarum suntik yaitu dengan mendorong agar timbulnya peruba-

han di tingkat legislasi. “Dengan cara mengampanyekan agar pengguna narkoba tidak lagi dipidanakan. Sebab, pengguna narkoba hanyalah korban dari peredaran gelap Napza,” tegasnya. Selain itu, juga mempercepat penguatan kapabilitas dari organisasi pelaksana lapangan yang bekerja pada isu pengurangan dampak buruk narkoba khususnya dengan media suntik, sebagai upaya untuk mengurangi stigma negatif bagi para pengguna narkoba dengan cara suntik termasuk keluarga terdampak. “Akhirnya antara pemerintah, kepolisian dan masyarakat mampu mendorong terlaksananya sistem perlindungan yang semakin adil bagi korban penyalahgunaan narkoba,” jelasnya. Ini tugas berat yang harus dijawab semua pihak, tidak hanya dibebankan ke pundak para penegak hukum, kata Zailani. “Pemerintah dan masyarakat diharapkan mampu berperan aktif memberantas peredaran narkoba, bukan menangkapi korban penyalahgunaan narkoba itu sendiri,” pungkasnya. (gus)

Mahasiswa Serbu Job Fair UMP

FOTO: SALAMUN

JOB FAIR: Para mahasisea saat menyerbu job fair UMP. PALEMBANG, RP – Ratusan para pencari kerja Kota Palembang memadati Pameran Bursa Kerja yang di selenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Palembang, kemarin (20/09) di aula KPA. Diharapkan dengan adanya pameran job fair ini para pencari kerja, baik dari kalangan mahasiswa UMP yang baru menamatkan kuliahnya maupun umum dapat tersalurkan di perusahan-peru-

sahaan bonafit tersebut. “Ada 13 stan dari 10 perusahaan yang bergerak dari berbagai bidang ekonomi, saham, manufaktur dan jasa yang mengikuti job fair di UMP,” ujar Ketua panitia pameran bursa kerja kampus yang juga Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Palembang Taufik Syamsudin SE Ak. Ditambahkan, dirinya menyebutkan selama dua hari job fair ini di selenggarakan, yaitu tanggal 20

hingga 21 September 2011 mampu menyerap tenaga kerja sesuai dengan kemampuan perusahaan. Masing-masing para pencari kerja sudah mengetahui persyaratannya sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Ada ketentuan umur, tinggi badan, kesehatan dan nilai. “Jika lolos persyaratan administrasi selanjutnya akan mengikuti tes tertulis, wawancara, dan tes kesehatan,”tegasnya. Semantara itu, Rektor UMP HM Idris SE, Msi mengatakan dalam ajang promosi bursa kerja kampus tersebut menjadikan salah satu solusi mengurangi pengangguran setelah menyelesaikan studinya dan ajang promosi untuk kampus UMP agar lebih di kenal di masyarakat luas dan mampu berdaya saing tinggi dengan universitas lainnya. “Dalam bursa kerja ini para mahasiswa khususnya dapat termotivasi untuk meningkatkan persaingan kerja dan lebih mampu menggali potensi sesuai dengan keahlian di bidangnya, sebelumnya para mahasiswa tersebut telah dibekali pengalaman sesuai dengan program yang di ajarkan di kampusnya,”tegas Idris. (mun)


RADAR PALEMBANG

RABU 21 SEPTEMBER 2011 ● HALAMAN 8

Ciptakan Siswa Berprestasi di SD Bunda PKK Lubuklinggau

Riduan Effendi

Septiana Zuraida

Launching SD Bunda PKK Berjalan Sukses WALIKOTA Lubuklinggau, H Riduan Effendi kemarin (20/9) resmi melounching sekolah baru yakni Sekolah Dasar (SD) Bunda PKK Kota Lubuklinggau, di Kelurahan Megang, Kecamatan Lubuklinggau Utara II. Diharapkan dengan adanya SD Bunda ini mampu menciptakan siswa berprestasi dan berkualitas. Acara tersebut berjalan lancar dan sukses. Selain itu juga didirikannya sekolah ini, bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada anak cerdas, namun kurang mampu sehingga dapat belajar sebaiknya-baiknya. Pada kesempatan tersebut, Ketua Yayasan Bunda PKK

Kota Lubuklinggau, Hj Septiana Zuraida Riduan mengungkapkan, pendirian SD Bunda PKK ini berkat adanya inspirasi dan pemikiran banyaknya anak-anak usia sekolah kurang mampu ditengah masyarakat. Apalagi saat ini pemerintah pusat, provinsi dan daerah memprogramkan sekolah gratis. “Alhamdulilah, Saya sangat bersyukur sekolah ini sudah berdiri dan sudah mulai berjalan sekitar Bulan Juli lalu dengan administrasi lengkap. SD Bunda PKK merupakan cikal bakal dari sudah didirikan sebelumya PAUD dan TK, lalu dilakukan telaah staf dan analisis kebutuhan. Ini merupakan SD

Agus Suprianto Bunda PKK pertama di Sumsel yang diperuntukkan bagi anakanak kurang mampu. Hingga kini siswa dari kelas 1 sampai 6 sekitar 50 orang dengan mengacu pada pola pendidikan internasional. Dimana setiap kelas terdiri dari 13 murid dan dibimbing 2 orang guru,” ungkapnya Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Agus Suprianto dalam sambutannya mengatakan, pihaknya sangat mendukung pendirian SD Bunda dibawah naungan Yayasan Bunda PKK. Dengan adanya sekolah ini, masyarakat yang kurang mampu merasa sangat terbantu sehingga para anakanak mereka dapat mengenyam pendidikan seperti masyarakat-masyarakat umum lainnya. “Kami sangat mendukung dan menyupot pendirian SD Bunda PKK, dan kami pun

Menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Pembukaan papan nama SD Bunda oleh Walikota Lubuklinggau Riduan Effendi. siap membantu. Mudahmudahan para sisiwa disini dapat menjadi siswa yang berprestasi dan berkualitas,” katanya. Hal senada juga disampaikan Walikota Lubuklinggau, H Riduan Effendi mengungkapkan, pemerintah daerah selalu

merespon positif setiap langkah dan usaha yang dilakukan ditengah-tengah masyarakat dalam rangka memberikan pendidikan secara optimal kepada anak-anak usia sekolah. “Program dan langkah kongkrit seperti harus kita dukung

Pelepasan Balon.

secara optimal. Diharapkan sekolah ini mampu melahirkan generasi unggul dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, dan sekolah ini pun sangat menolong masyarakat kecil yang kurang mampu.” pungkasnya. Nampak hadir ditengah-

tengah Acara launching SD Bunda PKK, Ketua DPRD, Hasby Asadiki, mantan Wawako, Edy Saputra, kepala SKPD, Perbankkan, Camat, Lurah dan unsur pendidik dilingkungan Dinas Pendidikan Kota Lubuklinggau serta undangan lainnya. (adv/pin)

Peninjauan ruas kelas SD Bunda.

Manasik Haji BNI Syariah Palembang Berlangsung Khidmat Dengan BNI Syariah Palembang Insya Allah Jadi Haji Mabrur

BNI Syariah Palembang menggelar acara manasik haji, kemarin (20/9) di masjid

Nurhidayah, sebagai bentuk kepedulian kepada nasabah yang akan berangkat ke

tanah suci awal Oktober nanti. Acara ini berlangsung khidmat dihadiri, pimpinan cabang BNI Syariah Palembang, Dody Rukadi, Pemimpin Bidang Operasional, Amiruddin, dan sekitar 100 orang nasabah. Suasana manasik haji pun berlangsung kondusif. Di mana ratusan nasabah menyimak dan meresapi tausiyah yang disampaikan oleh ustadz KH Zainal Abidin Hanif sebab isinya menyangkut tatacara ibadah haji di tanah Mekkah nanti. Menurut Dody, BNI Syariah Palembang terus berupaya melakukan perbaikan demi melayani nasabah. Salah satunya dengan meningkatkan service, baik itu keramahan dari karyawan dan akses melakukan transaksi perbankan di BNI Syariah Palembang. Dia menuturkan kepada nasabah agar mengikuti manasik haji dengan serius sebab banyak ilmu yang bermanfaat. “Selamat mengikuti manasik haji dan semoga bermanfaat, jika ada kekurangan mohon dimaklumi, tapi inilah bentuk komitmen BNI Syariah kepada nasabah setia,” ujar Dody dengan santun. Sementara itu, Amiruddin menambahkan kegiatan ini dimaksudkan menjalin silaturahmi lebih akrab lagi antara nasabah yang akan

FOTO: SALAMUN

Peserta manasik haji terlihat khusuk mendengarkan tausyiah yang disampaikan oleh Ust KH Zainal Abidin Hanif

Amiruddin berangkat haji dengan manajemen BNI Syariah Palembang. “Kalau mengenai tatacara manasik haji kan sudah bisa diakses dari berbagai

macam sumber, yang kami ingin tekankan ialah silaturahimnya agar tetap terjaga, untuk Palembang saja calon jamaah haji dari BNI Syariah Palembang tahun ini sekitar 300 orang, ke depan akan ditingkatkan lagi,” ujar dia. Untuk kemudahan nasabah ke depannya, BNI Syariah memiliki produk dana talangan haji. Apa kelebihannya? Kelebihan dana talangan haji ini ialah masyarakat hanya dengan setoran awal sekitar 5 % dari setoran awal haji yaitu Rp 25 juta. “Jadi dengan Rp 1.250.000 sudah bisa mendapatkan kursi berangkat haji diwaktu yang ditentukan, sisanya Rp 23.750.000 BNI Syariah yang menanggung, sistimnya pun bisa diangsur sampai waktu 5 tahun,” imbuh Amiruddin. Sedangkan syarat bagi yang ingin mengambil dana talangan haji cukup

mudah, memiliki penghasilan tetap, kemudian membuka tabungan di BNI Syariah

Palembang dan penyetoran cicilan pun bisa melalui ATM atau jaringan on line tidak mesti ke kantor kas langsung. (adv/oct)

Dody Rukadi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.