RP1_24042012

Page 1

REDAKSI TELP EXT FAX

: (0711) 361638 : 815 : (0711) 362452

ONLINE Iklan : (EXT 805) Sirkulasi : (EXT 803) Berlangganan : 816

Radar Palembang

SELASA 24 APRIL 2012 TERBIT 16 HALAMAN harga eceran Rp 3.000

INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL www.radarpalembang.biz

Reklame Rokok Terancam Setahun Setor Pajak Rp 3,1 M

GALIAN C TAK SETOR PAJAK FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

Pemerintah berniat mengesahkan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) soal produk tembakau. Salah satu isinya, pembatasan iklan luar ruangan maksimal 72 m2 dan lain-lain. Padahal, penerimaan reklame rokok di Palembang sendiri terbilang tinggi, mencapai Rp 3,1 miliar. PALEMBANG, RP – Penerimaan pajak reklame yang diterima oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Palembang tahun 2011 lalu sebesar Rp 7,9 miliar. Sekitar 40 persennya disumbangkan oleh iklan reklame rokok atau Rp 3,1 miliar. “Penyumbang terbesar dari PT Gudang Garam sebesar 100 juta per tahun. Sisanya berasal dari produk rokok lain,” kata Kepala Dispenda Kota Palembang Hj Sumaiyah MZ melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendataan Penetapan Muriyah, di ruang kerjanya, kemarin (23/4). Selain itu, pencapaian 2011 lalu, melampaui target yang ditentukan. Sedangkan untuk 2012, pihaknya menargetkan pajak reklame ❏ Ke halaman 5

Proses Kliring Lebih Cepat PALEMBANG, RP - Bank Indonesia (BI) merilis mekanisme penyelesaian transaksi (setelmen) untuk transfer kredit pada SKNBI. Yang sebelumnya hanya dua kali, menjadi empat kali sehari. Kabar baiknya, tambahan layanan ini tidak disertai tambahan biaya kliring yang dibebankan kepada bank. Dijelaskan Kepala Bidang Sistem Pembayaran BI Palembang Herry Irman, langkah ini dilakukan untuk meningkatkan pelayanan sistem pembayaran non tunai bagi masyarakat melalui Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI). “Tambahan waktu tersebut diharapkan dapat menjembatani kebutuhan masyarakat, dan bank peserta dalam waktu setlement yang lebih cepat. Sekarang mulai pukul 08.00 – 10.00, 10.00 - 12.00, 12.00 - 14.00 dan 14.00 - 16.00. Jadi, kalau dulu menyelesaikan proses kliring itu bisa sehari. Sekarang tidak lagi, dalam tempo 2 jam

SIDAK GALIAN C: Aktifitas galian C di Talang Betutu Sukarame terlihat sibuk saat dilakukan sidak Pol PP, Senin (23/4). Sejumlah eskavator diamankan petugas.

PALEMBANG, RP - Sejumlah galian C (galian tanah) yang beroperasi di Palembang, tidak mengantongi izin. Pemerintah kota kecolongan penerimaan daerah yang nilainya bisa mencapai ratusan juta. Lokasi galian C ilegal ini meliputi, Gandus, Alangalang Lebar, serta Sukarami. Kadispenda Palembang Hj Sumaiyah MZ mengatakan, saat Dispenda melakukan pertemuan dengan salah satu pengelola tanah ilegal tersebut di sana. Satu truk untuk tanah dibayar Rp 300 ribu. Pemkot merasa kecolongan dengan aktifitas ilegal ini. Dari total luas hitungan untuk izin galian C semestinya sekitar Rp 80 juta menjadi penerimaan pemkot pada lahan seluas 2975 meter persegi yang ada di Talang Jambe. Namun, selama tiga bulan perusahaan ini beroperasi, belum pernah melakukan penyetoran pajak. Sementara itu, kemarin (23/4), saat sidak yang dilakukan satuan Pol PP Palembang, disita sejumlah perlengkapan penggalian yang telah ditinggalkan pemiliknya. Namun, saat menyidik satu lokasi galian, petugas sempat kecele. Penertiban galian C liar yang dilakukan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Palembang di dekat Perumahan Griya Alam Sejahtera, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami, diduga bocor. Saat 100 personel Satpol PP yang dibantu dari anggota POM, Kodim, Danramil, Polresta Palembang, Polsek Sukarami dan jajaran Kecamatan Sukarami ini mendatangi lokasi galian C tersebut tak ada satupun alat berat melakukan aktivitas pengerukan tanah. “Saat petugas kami menyisir kawasan Talang Jambe tidak jauh dari perumahan tersebut yang telah terjadi pengerukan tanah, petugas kita tidak menemukan adanya aktifitas seperti yang dilaporkan warga, kemungkinan bocor kerena pemberitaan media,” ujar Kepala Satuan (Kasat) Pol PP kota Palembang, Aris Saputra.

Walikota Dukung Penuh Registrasi Ditutup 26 April

yang digelar oleh Harian Bisnis Radar Palembang. Dikarenakan melibatkan anak-anak usia dini. Yakni, anak pra sekolah yang berumur 3, 4, 5 dan 6 tahun. PALEMBANG, RP “Radar Palembang – Kegiatan mewarnai di terus melakukan teroatas kertas koran bagi bosan baru, salah satusiswa pra sekolah yang nya dengan menggelar diadakan Harian Radar kegiatan menggambar Palembang, mendapat di atas Koran di hotel dukungan penuh WaAryaduta. Kegiatan seplikota Palembang H Eddy erti ini, kedepan terus Santana Putra. Grand Fidilakukan, karena bisa nal yang akan menghadmengasah kemampuan irkan artis cilik Amel di anak-anak,” kata Eddy Hotel Aryaduta, Kamis yang siap membuka lang3 Mei 2012. Regissung acara tersebut. trasi peserta final akan Menjelang hari H ditutup 26 April menEddy Santana pelaksanaan Grand Fidatang. Walikota Palembang Ir H Eddy nal Kreasi Kids Competition, Santana Putra, dijumpai beberapa peserta yang melakukan regwaktu lalu mengatakan, dirinya istrasi membludak. Diingatkan sangat mendukung penuh acara paling lambat registrasi ulang ❏ Ke halaman 5

Penghargaan Bagi Wanita Terpilih

FOTO:JPNN

KARTINI:Owner Tabloid Top Suparno Wonokromo menyerahkan penghargaan kepada Percha Leanpuri Bbus MBA penerima penghargaan Kategori Politik.

PALEMBANG, RP – Tabloid Top merayakan HUT I dengan memberikan penghargaan bagi wanita Sumsel terbaik. Penghargaan sekaligus diberikan memperingai Hari Kartini 21 April 2012. Tujuannya, untuk melahirkan kartini Sumsel lebih banyak lagi. Owner Tabloid TOP H Suparno Wonokromo menerangkan, sudah selayaknya Tabloid

TOP memberikan penghargaan kepada para Kartini yang ada di Sumsel. “Supaya lebih banyak lagi Kartini lain terdorong untuk lebih berprestasi lagi. Mungkin saat ini, kategori penerima penghargaan masih terbatas, tapi kita akan terus meningkatkan termasuk metode penilaian,” tegasnya. Untuk penentuan penerima penghargaan dilakukan dengan ❏ Ke halaman 5

❏ Ke halaman 5

Larangan KBIH Berbisnis Umroh (2)

❏ Ke halaman 5

Singapura Rajai Investasi Asing Indonesia JAKARTA, RP - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) merilis total penanaman modal asing (PMA) di Indonesia pada triwulan I-2012 tercatat Rp 51,5 triliun atau 72,4% dari realisasi investasi di Indonesia. Dari total investasi Rp 51,5 triliun tersebut, negari jiran Singapura masih memimpin sebagai negara terbanyak membenamkan investasinya di Indonesia sebesar US$ 1,2 miliar atau Rp 10,8 triliun pada triwulan I-2012. “Kalau Singapura karena dekat Indonesia. Dia lebih senang mengambil investasi pada SME (sektor UKM) yang lebih sustainable,” kata Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) sekaligus Menteri Perdaganga, Gita Wirjawan di Gedung BKPM, Jl Gatot Soebroto, Jakarta, Senin (23/4). Selain itu tercatat, total investasi asing lain❏ Ke halaman 5

Bila Tak Neko-Neko, Minta Ada Keringanan Okta Sinandar - PALEMBANG Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) sejatinya memang berdiri karena ingin membantu masyarakat dalam menunaikan ibadah haji. Akan tetapi, banyak juga KBIH menggunakan prinsip, sekali menyelam dua tiga pulau terlampaui. Mereka bukan hanya mengadakan paket haji, tapi juga menerima umroh.

FOTO:MARTA/RADAR PALEMBANG

DAFTAR:Seorang pria sedang melakukan pendaftaran umroh di salah satu KBIH, meski dilarang sebagian KBIH masih melaksanakan aktifitas ini.

“TERUS terang KBIH ini sejak pertama kali berdiri di 2005, tetap pada komitmen membimbing orang berangkat naik haji, bukan umrah. Jadi, selama perjalanan sekitar 7 tahun ini sudah ribuan masyarakat yang berangkat naik haji dari KBIH ini,” kata Ahmad Abaidillah, pengelola KBIH Nur Rahmah, membuka cerita ❏ Ke halaman 5

❏ Ke halaman 5


LIPUTAN KHUSUS

RADAR PALEMBANG

SELASA 24 APRIL 2012 l HALAMAN 2

PANEN : Bupati OKU Timur H Herman Deru dan merayakan panen raya bersama para petani.

PEGAWAI SENANG, PETANI SEJAHTERA Pegawai OKU Timur dapat Tunjangan Beras Gratis

Pertama di Indonesia

Untuk mensejahterakan para petani di OKU Timur yang mayoritas adalah petani sawah, pemerintah melakukan terobosan dengan membeli lebih dari 200 ton beras setiap bulan yang diperuntukkan bagi 10.813 pegawai dengan rincian 7.764 pegawai berstatus PNS dan 3.049 pegawai berstatus honorer dan TKS. Ratusan ton beras tersebut dibeli dan dibagikan kepada seluruh pegawai di OKU Timur sebagai bonus di luar gaji pokok dan tunjangan.

KOMENTAR : 1. Siti Khasanah, PNS Pemkab OKU Timur

Jangan Berhenti Pak Bupati! MENDAPATKAN beras setiap bulan secara gratis menjadi kebahagiaan tersendiri bagi sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS), honorer dan Tenaga Kerja Sukarela (TKS) di OKU Timur. Meski tidak bisa mencukupi kebutuhan keluarga selama satu bulan penuh, namun dengan adanya pembagian beras secara cuma-cuma itu cukup untuk meringankan beban keluarga untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Setiap awal bulan, para pegawai pemerintah Kabupaten OKU Timur selalu menunggu pembagian beras yang dibagikan kepada setiap SKPD. Mereka menjadikan program tersebut sebagai salah satu program yang ditunggu-tunggu setiap bulannya. “Jadilah untuk beberapa minggu. Dengan adanya pembagian beras ini. Tentunya kami tidak harus mengeluarkan uang untuk membeli beras lagi selama beberapa waktu. Program ini sangat membantu,” ungkap Siti Hasanah (25) salah satu pegawai di lingkungan Pemkab OKU Timur, Sabtu (20/4) lalu. Menurutnya Siti, setiap bulan selain memperoleh gaji dan tunjangan tanpa potongan, dirinya juga mengaku senang karena mendapatkan beras sebanyak 20 kilogram yang tentu saja sangat membantu perekonomian keluarga. “Dengan adanya bonus beras ini setiap bulannya, para pegawai tentunya akan bekerja dengan sepenuh hati dan akan mentaati setiap peraturan yang ada. Jika ada pegawai yang masih melakukan pelanggaran, hal itu sangat keterlaluan dan tidak menghargai upaya pemerintah yang telah memberikan kesejahteraan pegawai,” ujarnya. Siti berharap, program pembagian bonus beras tersebut dapat terus dijalankan. Karena selain petani yang diuntungkan dengan dibelinya hasil pertanian mereka, para pegawai juga merasa terbantu. “Pegawai tentunya sangat berharap program ini tidak dihentikan. Karena selain menguntungkan petani, juga sangat menguntungkan para pegawai,” katanya. (awa) 2. Silva Rini, TKS Pemkab OKU Timur

Kerja Jadi Semangat “Program Pembagian bonus beras setiap bulan ini sangat membantu kami sebagai pegawai. Kami berharap program ini dapat dilaksanakan secara terus menerus. Dengan adanya bonus beras ini tentunya menjadikan para pegawai bekerja semakin optimal. Selain itu para petani juga akan merasa diuntungkan dengan adanya program ini,” katanya.(awa).

PROGRAM yang digagas pertama kali di Indonesia ini, selain menguntungkan

petani juga dapat mensejahterakan para pegawai. Untuk mendistribusikan be-

3. Faisal Habibur, Ketua Perpadi OKU Timur

Baru Pertama di Indonesia “Dengan adanya program ini tentunya petani sangat diuntungkan. Program ini juga baru petama kali terjadi di Indonesia. Selain menguntungkan petani, para pegawai juga terbantu dalam segi perekonomian. Selain itu, program ini juga membantu petani untuk menjamin harga beras dipasaran tetap bagus. Setiap beras dibeli dengan harga Rp 6.500-6.800 per kilogramnya,” katanya.(awa) 4. Suratman (30), Petani Sawah Desa Pemetung Basuki

Petani Sangat Diuntungkan “Petani merasa sangat diuntungkan dengan adanya program pembelian beras petani oleh pemerintah. Harga jual beras dan gabah tidak lagi anjlok. Kami bisa menikmati keuntungan yang berlipat dengan adanya program ini,” ujarnya.(awa)

Peningkatan Produksi Beras Di Kabupaten OKU Timur Tahun 2005 – 2010 Tahun

Produksi (GKG)

Peningkatan (%)

2005 2006 2007 2008 2009 2010

411.869 432.598 487.226 514.951 562.749 621.309

5,03 12,62 5,69 9,3 10,4

Sasaran Tanam, Panen, dan produksi Komoditi padi Kab. OKU Timur tahun 2011-2015 Uraian Tanam (Ha) Panen (Ha) Produksi (Ton GKG)

2011 138.556 131.628 829.887

2012 145.483 138.209 876.820

2013 152.758 145.120 926.403

Sumber : Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura OKU Timur

2014 160.395 152.376 978.752

2015 165.207 155.670 1.000.000

ras tersebut, pemerintah kabupaten OKU Timur bekerjasama dengan Bulog Sub Divre III OKU dengan harga per kilogramnya Rp 6.500 hingga Rp 6.800. Jumlah beras yang diterima pegawai juga bervariasi mulai dari 10 hingga 20 kilogram yang sudah di kemas dalam karung. Program yang sudah digagas sejak tahun 2010 ini direspon petani dengan sangat antusias dan ungkapan terimakasih dari pegawai dan petani. Selain itu, para pegawai juga mengaku senang dengan adanya program berupa pembagian beras secara cuma-cuma setiap bulannya itu. “Untuk membantu petani dalam penjualan beras, setiap bulan kita membeli beras mereka untuk dibagikan kepada para pegawai tanpa terkecuali. Selain itu, ini juga dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada para pegawai yang telah bekerja untuk memajukan OKU Timur,” ungkap Bupati OKU Timur H Herman Deru SH MM ketika di konfirmasi terkait program pembagian beras untuk pegawai itu. Menurut Deru, pembelian beras petani tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mensejahterakan petani yang selama ini kerap harga jual beras cenderung turun akibat musim panen yang bersamaan. “Ini juga merupakan bentuk perhatian kita terhadap petani yang telah bersusah payah menggarap lahan mereka. Tanpa mereka mustahil OKU Timur ini menjadi daerah penghasil beras nasional. Kita membeli hasil pertanian mereka den-

gan harga yang cukup tinggi. Ini merupakan salah satu penghargaan yang diberikan pemerintah,” terang Deru. Herman Deru yang juga Ketua Ketua Forum Daerah Penghasil Pangan Seluruh Indonesia (Fordappsi) ini meminta pihak panitia untuk mendistribusikan beras pegawai dengan tepat. “Jika ada yang dirugikan dan tidak mendapat jatah beras. Saya minta untuk tidak takut dan sungkan melapor. Demikian juga dengan kondisi beras. Jika tidak layak konsumsi saya minta segera laporkan kepada saya,” tegas Deru. Program tersebut akan terus dijalankan melalui kegiatan evaluasi secara berkala. “Ini program pertama di Indonesia. Dan beras yang dibagikan semuanya murni dibeli dari hasil produksi petani OKU Timur,” katanya. Dikonfirmasi terpisah, sejumlah pegawai mengucapkan terimakasih atas prakarsa dan ide dari Bupati OKU Timur yang telah memberikan bonus berupa beras setiap bulannya sebagai salah satu tunjangan pegawai. Mereka berharap, program yang menguntungkan petani dan pegawai tersebut dapat terus dilanjutkan untuk kesejahteraan pegawai dan petani di OKU Timur. “Banyak yang diuntungkan dari program ini. Bukan hanya pegawai. Para petani juga menjadi terbantu dengan adanya program ini,” ungkap Noni salah satu pegawai dilingkungan setda OKU Timur.(awa)


SELASA 24 APRIL 2012 l HALAMAN 3

RADAR PALEMBANG

Nilai Investasi RI Rp71,2 T JAKARTA, RP - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) merilis pertumbuhan nilai investasi pada triwulan I-2012. Selama periode Januari-Maret tahun 2012, investasi telah meningkat 32 persen dari realisasi tahun 2011 dimana menembus nilai Rp71,2 triliun atau meningkat dari tahun 2011 yang hanya sebesar Rp53,6 triliun.

triliun. Sedangkan untuk triwulan I-2011 total PMA sebesar Rp39,5 triliun dan total PMDN sebesar Rp 14,1 triliun. Dari sisi penanaman modal asing, BKPM merilis pada triwulan I-2012 tercatat Rp51,5 triliun atau 72,4 persen dari realisasi investasi di Indonesia. Dari total investasi Rp51,5 triliun tersebut, Singapura

Selain itu tercatat, total investasi asing lainnya antara lain dari Jepang sebesar USD0,6 miliar, Korea Selatan sebesar USD0,5 miliar, British Virgin Island USD0,3 miliar, Belanda USD0,3 miliar. Posisi investasi Jepang pada triwulan I2012 melejit ke atas ke posisi kedia disusul oleh Korea Selatan yang melesat dari posisi sebelumnya.

pada triwulan ini, lebih berminat untuk berinvestasi pada sektor pertambangan yang tercatat sebesar USD1,1 miliar, kemudian dii-

kuti sektor transportasi, gudang dan telekomunikasi sebesar USD0,8 miliar, tanaman pangan dan perkebunan senilai USD0,5 miliar, indus-

tri logam dasar, logam, mesin dan eletronik USD0,5 miliar, dan alat angkutan dan transportasi lainnya senilai USD0,4 miliar. (feb/hen)

INVESTASI: Singapura menjadi Negara yang paling banyak melakukan investasi di Indonesia. Sektor UKM paling diminati karena lebih sustainable

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) sekaligus Menteri Perdagangan Gita Wirjawan di Gedung BKPM Jakarta, Senin (23/4) mengatakan, meningkatnya nilai investasi di Indonesia pada triwulan I-2012 ini, masih di dominasi oleh penanaman modal asing (PMA) daripada Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN).

“Pemerataan investasi ke seluruh Indonesia melalui berbagai kebijakan telah memperlihat hasil yang cukup menggembirakan. Realisasi Investasi luar Jawa hampir mendekati separuh dari total realisasi investasi pada periode ini,” ungkap Gita. Pada triwulan I2012, tercatat PMA sebesar Rp51,5 triliun dan PMDN sebesar Rp19,7

masih memimpin sebagai negara terbanyak membenamkan investasinya di Indonesia sebesar USD1,2 miliar atau Rp10,8 triliun pada triwulan I-2012. “Kalau Singapura karena dekat Indonesia. Dia lebih senang mengambil investasi pada SME (sektor UKM) yang lebih sustainable,” katanya.

“Jepang melejit ke atas yang tahun lalu di bawah. Korea selatan juga melejit ke atas yang melesat di posisi ke tiga. Korea Selatan didorong oleh Hankook (produsen ban) yang telah mengembangkan pabrik ban mobil di Jawa Barat juga Posco di Banten (baja) terus Santan di sektor LNG,” sebut Gita. Gita juga mengatakan PMA

Mandiri Jual Obligasi Rekap JAKARTA, RP - Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Zulkifli Zaini mengharapkan pihaknya bisa menjual kepemilikan obligasi rekapitulasi (obligasi rekap) yang berjumlah Rp 78 triliun. Zulkifli mengaku, obligasi rekap yang available for sale alias bisa dijual senilai Rp 54 triliun.

“Rekap bonds (obligasi rekap) kami Rp78 triliun, sebesar Rp54 triliun available for sale, sisanya hold to maturity. Ini yang mau kami jual Rp54 triliun, kedepan hasil dari penjualan tersebut kan digunakan untuk menambah likuiditas,” kata Zulkifli di Plaza Mandiri, Senin (23/4). Obligasi rekap ini diharapkan

dapat menggantikan dana mahal dari deposito. Jadi, dari cost of fund ini akan jadi lebih baik. Mandiri berupaya untuk melakukan penjualan dengan cara melakukan penjualan ke pasar dan mencoba menjual ke Bank Indonesia (BI) sebagai instrumen moneter dan ketiga dibeli kembali (buyback) oleh pemerintah atau Kementerian

Keuangan (Kemenkeu). “Yieldsekarang hanya sekitar 3 persen, kalau uangnya dikonversi ke kredit yield bisa lebih besar. Yield kredit infrastruktur bisa 9 hingga 10 persen, sementara ke kredit mikro dan business banking itu jelas lebih baik daripada rekap bonds saat ini,” tutup Zulkifli. (feb/dru)

ADVERTORIAL Daftar Cabub Partai Hanura dan PBB

Ribuan Tukang Becak dan Ojek Antar Aswari RATUSAN tukang becak dan ojek di Lahat Senin (23/4), melakukan iring-iringan mulai dari Posko Sayangi Lahat, hingga kekelurahan Talang Jawa Selatan. Aksi yang mereka lakukan bukan untuk melakukan demonstrasi melainkan mengantarkan H Saifudin Aswari SE, untuk mendaftarkan diri sebagai calon bupati ke Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Bulan Bintang (PBB). ELAIN disambut hangat oleh kader partai yang dilamar, tukang becak, ojek dan masyarakat terlihat semangat dan antusias untuk mendukung H Aswari agar melanjutkan kepemimpinannnya dua periode. Ketua DPC Hanura Pipa Sardi mengatakan, pihaknya menyambut dengan senang hati niat dan ketulusannya untuk mencalonkan dri kembali pada Pilkada 2013-2018. Bahkan, pendaftaran yang dilakukan bupati Lahat saat ini telah dilakukan pada tanggal 4 April 2012.

“Kami telah lama menunggu saat seperti ini dimana ada kandidat yang benar-benar serius untuk memakai perahu Hanura. Kami sangat bangga apalagi selama ini kepemimpinan beliau telah terbukti dalam memajukan pembangunan di Bumi Seganti Setungguan,” ujarnya. Terpisah Ketua DPC PBB Aristoteles menuturkan, semoga dengan niat baik serta keseriusan H Aswari untuk maju pada Pilkada tahun depan, menjadi langkah awal yang baik untuk seluruh masyarakat yang ada di Lahat. Apalagi selama menjadi bupati tidak ada sedikit noda yang dilakukan bahkan masyarakat telah mendukung sepenuhnya untuk kembali melanjutkan pembangunan. “Kami juga tidak akan asal-asalan dalam

menentukan kader. Dan hasil survei juga sangat positif. Semoga ke depan apa yang dilakukan beliau kembali menjadi bukti nyata bagi seluruh masyarakat,” imbuhnya. Sementara itu, H Saifudin Aswari mengutarakan, sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan partai Hanura dan PBB, khususnya masyarakat Lahat. Dan apa yang dilakukan saat ini sesuai dengan keinginan masyarakat. “Saya akan menjawab keinginan masyarakat untuk kembali melanjutkan pembangunan, karena itu dukungan dari semua pihak sangat dibutuhkan. Kami akan berusaha semaksimal mungkin jika terpilih lagi untuk menjadikan Lahat semakin maju dan sejahtera,” pungkasnya. (adv/man)

S

Suasana H Saifudin Aswari SE mendaftarkan diri ke Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Bulan Bintang (PBB) sebagai calon bupati.

MM UTP Yudisium 90 Magister PROGRAM Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Tridinanti Palembang (MM UTP) kembali akan melepas lulusan periode April. Pelepasan tersebut ditandai dengan upacara akademik/ yudisium yang dilaksanakan di Aston Palembang Hotel & Conference Center, kemarin (23/4). ercatat sebanyak 90 magister MM UTP pada yudisium ke-17 tersebut. Terdiri dari Konsentrasi Manajemen

T

Sumber Daya Manusia sebanyak 58 orang, Konsentrasi Manajemen Pendidikan sebanyak 30 orang dan Konsentrasi Pemasaran sebanyak 2 orang magister. Direktur Program Pascasarjana MM UTP, Prof Dr H Sulbahri Madjir SE MM memberikan apresiasi yang sangat tinggi keProf Dr H Sulbahri pada para peserta Madjir SE MM yudisium yang telah berjuang dan belajar dengan semangat tinggi, baik secara mandiri maupun kelompok, mengikuti seluruh kegiatan akademik

dengan disiplin. Baik berupa diskusi kelas, diskusi kelompok menyelesaikan tugas untuk memperoleh gelar Magister Manajemen. Sejak berdiri tahun 2002, MM UTP telah memperoleh status Akreditas, menghasilkan alumni sebanyak 1.882 magister yang telah tersebar di berbagai instansi pemerintah dan swasta terdiri PNS, BUMN, TNI, Polri, dokter, dosen, anggota DPRD, BUMS hingga wiraswasta. Rektor Universitas Tridinanti Palembang, Prof Dr Ir Edizal AE MS mengucapkan selamat atas magister yang lulus. “Ini (yudisium) merupakan puncak keberhasilan yang selama ini banyak pengorbanan baik waktu, keluarga, khususnya pada saat pembuatan tesis,” ulas dia. (adv/dav)

Sebanyak 90 magister MM UTP melakukan prosesi upacara akademik/yudisium ke-17 di Aston Palembang Hotel and Conference Center, Senin (23/4).

H Saifudin Aswari SE menaiki becak dan ojek saat mendaftarkan diri sebagai calon bupati.


Variety

RADAR PALEMBANG

Jasa Pengiriman Siap Naik PALEMBANG, RP - Meskipun harga Bahan Bakar Minyak (BBM) kenaikannya tertunda tidak mengurungkan rencana penyesuaian tarif paket pengiriman yang pada Juli mendatang mengalami kenaikan. Direktur Pelaksana Tiki Palembang H Haris Jumadi SE MM, mengatakan akan menggelar rapat pimpinan (Rapim) yang digelar oleh Asosiasi Perusahaan Jasa Ekspres (Asperindo) Indonesia pada 1 Juli untuk membahas penyesuaian tarif paket. “Kami masih akan membahas harga pokok dari seluruh Indonesia, dari situ baru diketahui harga jual yang diberlakukan,” ujar Haris.

Selambat-lambatnya kenaikan tarif paket pengiriman barang ini akan diberlakukan sekitar seminggu setelah penetapan pembahasan rapim. Kenaikan tarif pengiriman ditahun ini bisa mencapai 18 persen, namun kisaran ini patokan paling tinggi sehingga masih bisa dibawa sebesar itu. “Penyesuaian tarifnya mungkin tidak seluruhnya berlaku di setiap paket karena untuk paket umum yang daerah tujuan banyak dituju oleh pengirim tidak akan kita naikan karena kompetitif sekali,” jelasnya. Jakarta, Bandung dan Yogyakarta menjadi beberapa kota daerah tujuan pengiriman yang kemungkinan tidak akan men-

galami kenaikan, karena kenaikan akan dialihkan ke kota yang traffic pengirimannya tidak terlalu ramai. Soal tarif yang diberlakukan di Tiki sendiri mulai dari Rp 15.000 perkg-Rp 94.000 perkg untuk paket One Night Service (ONS) dan Same Day Service mulai dari Rp 130.000 perkg sampai Rp 360.000 perkg. “Adanya penyesuaian tarif ini juga sesuai dengan surat dari Direktorat Jenderal (Dirjen) Perhubungan yang menetapkan regulated agen jadi paket yang masuk ke bandara ada biaya masuknya dan ini mempengaruhi tarif paket pengiriman barang yang kami berlakukan,” jelasnya

SELASA 24 APRIL 2012 l HALAMAN 4

Aryaduta Gelar Nobar UCL

seraya menambahkan sekitar 90 persen pengantaran paket Tiki menggunakan pesawat terbang. Kondisi ini juga ditambah dengan adanya penyesuaian biaya pengantaran yang dilakukan pihak ketiga yang digunakan Tiki menjadi salah satu penyebab lainnya. Haris menambahkan selama ini di Tiki paket makanan dan pakaian masih menjadi isi paket pengiriman yang mendominasi yang dikirimkan. Dalam sebulan Tiki mampu mengirimkan sekitar 1,5 ton hingga 2 ton barang dalam sehari, jumlah ini masih seimbang antara paket barang yang akan dikirimkan dengan yang diterima oleh Tiki. (oct) PALEMBANG, RP - Menyambut semifinal Liga Champion 2012 antara Barcelona vs Chelsea yang akan berlangsung Rabu (25/4) pukul 01.30 WIB, Hotel Aryaduta Palembang bakal menggelar nonton bareng di RJ’s Sports Bar & Grill bagi para penggemar sepakbola. Director of Sales Hotel Aryaduta Palembang, Yasser Arafat menuturkan untuk dapat mengikuti nonton bareng di RJ’s Sports Bar & Grill yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas moderen untuk kenyamanan menonton para penggemar olahraga tersebut para

penonton tidak dipunggut biaya. Menurutnya, RJ’s yang dapat menampung hingga 95 pengunjung dan dilengkapi dengan meja billiard dan layar lebar ukuran 2,5 meter x 3 meter tersebut menyediakan lima televisi LCD ukuran 21 sampai 36 inchi yang terpasang di penjuru bar untuk memudahkan penonton menyaksikan aksi pemain kesayangan mereka. Khusus untuk nobar laga Barcelona vs Chelsea tersebut, jelasnya penonton juga berkesempatan memenangkan tiket ke Bali dari Garuda Indonesia serta BlackBerry.

Yasser mengambahkan, nantinya para tamu juga dapat mengikuti laga Real Madrid vs Bayern Munich pada Kamis (26/4) pukul 01.30 di RJ’s Sports Bar & Grill tanpa dipungut biaya masuk. “RJ’S Sports Bar & Grill merupakan satu-satunya sports bar di Palembang yang ditujukan khusus untuk memanjakan para penggemar olahraga. RJ’S buka setiap hari dari pukul 17.00 dan menayangkan berbagai tayangan olahraga akbar seperti UEFA Champions League, Premier League, Motor GP dan Formula 1,” ungkapnya. (res)

Bunga Kartu Kredit Sentuh 37,83% JAKARTA, RP - Suku bunga kredit perbankan pada 2012 diproyeksikan akan semakin menurun. Namun terdapat kenaikan mengenai suku bunga, khususnya untuk kartu kredit di 2012 yang diperkirakan akan menyentuh 37,83 persen per tahun. Hasil survei perbankan Maret 2012 yang dilakukan Bank Indonesia (BI), Senin (23/4) mengatakan suku bunga kredit baik

rupiah maupun valas diperkirakan akan semakin menurun. BI melihat, suku bunga kredit modal kerja di 2012 yang sebelumnya diperkirakan sebesar 13,38 persen turun menjadi 13,06 persen. Untuk suku bunga kredit investasi turun dari 13,31 persen menjadi 12,94 persen. Suku bunga kredit konsumsi dari 16,22 persen menjadi 15,22 persen. Khusus kredit konsumsi

berdasarkan jenisnya, bunga kredit kepemilikan rumah (KPR) tercatat menurun menjadi sebesar 11,90 persen sedangkan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) 13,32 persen dan Kredit multiguna mencapai 14,38 persen. Rata-rata suku bunga kartu kredit naik menjadi 37,83 persen dan suku bunga kredit tanpa agunan sebesar 22,69 persen. (dru/hen)

WUS Belum Tumbuh Signifikan PALEMBANG, RP - BNI Syariah berusaha menggaet hati

pengusaha perempuan dengan Wirausaha iB Hasanah (WUS).

Langkah ini cukup efektif mengingat WUS mampu tumbuh, meski tidak signifikan. Pimpinan Cabang BNI Syariah Dody Rukadi, Senin (23/4) mengatakan, perkembangan WUS sendiri cukup baik. “WUS tumbuh, tapi tidak signifikan. Banyak penyebabnya mulai dari kondisi ekonomi yang mengalami perlambatan,”ujarnya. Dody menambahkan, WUS sendiri merupakan fasilitas pembiayaan produktif yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pembiayaan usaha-usaha produktif (modal kerja dan investasi) yang tidak bertentangan dengan syariah. “Jangka waktu pembiayaan sampai dengan 7 tahun, plafond pembiayaan minimal Rp50 juta dan maksimum Rp1 miliar. Akad yang digunakan berupa Murabahah, Musyarakah atau Mudharabah. Untuk cicilan atau pengembalian nantinya berapa besar per bulan kan tergantung akad,” jelas dia. WUS sendiri tidak hanya diperuntukkan bagi kalangan wanita saja. “Semuanya bisa memanfaatkan produk ini, asalkan memenuhi persyaratan, minimal satu tahun sudah buka usaha. Kalau di bawah Rp150 juta cukup melampirkan keterangan camat, sedangkan di atas Rp150 juta dokumen harus lengkap,” katanya. WUS sendiri juga memungkinkan bagi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah untuk meminjam modal dan membesarkan usaha mereka. “Kami harapkan pada 2012 mengalami pertumbuhan cukup signifikan dari tahun sebelumnya,” ulas Dody. Disinggung soal upaya BNI Syariah Palembang melakukan terobosan untuk meningkatkan kinerja. “Ke depannya ada langkah untuk menggandeng komunitas. Mungkin Hijabers atau komunitas wanita muslimah lainnya, tergantung dengan kreatifitas dari komunitas itu,” katanya. “Kami siap di tahun ini bekerjasama, ini kan demi mendekatkan diri dengan nasabah,” pungkas Dody. (oct)


SELASA 24 APRIL 2012 l HALAMAN 5

RADAR PALEMBANG

Musnahkan Uang Rp 1,5 – 2 M PALEMBANG, RP - Bank Indonesia (BI) Palembang mencatat, setiap hari berhasil memusnahkan uang yang dianggap tidak layak edar atau lusuh sekitar Rp 1,5 - 2 miliar. Uang yang dimusnahkan ini merupakan uang hasil penarikan yang dilakukan BI secara berkala, baik setoran dari masyarakat maupun perbankan. Dijelaskan Kepala Bidang Sistim Pembayaran Bank Indonesia Palembang Herry Irman, rata-rata per hari pihaknya memusnahkan uang dalam jumlah tersebut jika dilihat dari kacamata awam memang besar. “Tapi kalau dilihat lagi, itu di BI Palembang yang membawahi dua provinsi yaitu Sumsel dan Babel. Ada dua kas titipan juga yaitu Linggau dan Pangkal Pinang. Jumlah ini fluktuaktif, sebenarnya ini merupakan kerugian bagi BI, karena harus mengganti uang tersebut dan biaya operasional jadi bertambah,” ulas Herry. Dia menambahkan, uang yang dimusnah-

Reklame

dimusnahkan dalam bentuk menjadi kertas kecil,” tuturnya. Dia menyebutkan uang yang diracik di BI ini masih didominasi uang kertas dengan pecahan kecil mulai dari Rp1.000, Rp2000 dan Rp5.000. Selain dilakukan BI Cabang Palembang, lanjut dia, peracikan uang lusuh juga dilakukan BI Kantor Pusat. Peracikan ini dibagi menjadi dua cara. Untuk uang logam dileburkan dikantor pusat. Sedangkan uang kertas dilakukan BI masingmasing daerah. Masih terkait uang, BI sendiri melakukan penarikan enam jenis uang logam berbagai pecahan mulai dari Rp5 tahun emisi (TE) 1970, Rp5 TE 1974, Rp25 TE 1971, Rp50 TE 1971, Rp100 TE 1973 dan Rp100 TE 1978. Dia mengimbau kepada masyarakat luas yang masih menyimpan ataupun memiliki uang pecahan tersebut untuk dapat segera ditukarkan di kantor BI hingga batas waktu 24 Juni mendatang. (oct)

Dari Hal 1)...................................................................................................................................................................

sebesar Rp 8 miliar. “Hingga bulan Febuari 2012, total pajak reklame yang masuk sebesar Rp 1.933.521.459 (Rp 1,9 miliar) atau 24,17 persen dari target,” ungkapnya seraya mengatakan optimis dapat melampaui target tersebut. Sebelumnya, pemerintah berencana mengesahkan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) produk tembakau . Isinya memuat peraturan peringatan bergambar yang besarnya minimal 40% dari kemasan rokok, termasuk larangan dijual eceran, pembatasan iklan luar ruangan maksimal 72 m2 dan lain-lain. Menanggapi iklan reklame rokok yang wajib mencamtumkan efek dari bahaya merokok seperti di negara maju lainnya, ujar Muriyah, pihaknya tidak terlalu mengkhawatirkan. Pasalnya, ketika pihak produsen rokok keberatan dengan hal tersebut, penyewa juga tidak hanya dari produsen rokok saja. “Jadi, banyak yang ingin memasang iklan, tidak hanya dari rokok saja,” tukasnya. Muriyah menambahkan, jika reklame yang dikelola oleh pihaknya, juga berasal dari iklan elektronik, operator selular, minu-

Proses

kan itu memang tak layak lagi beredar karena rusak atau lusuh. Penyebabnya sangat beragam, bisa jadi karena dilipat, basah kena air, distaples, diremas atau robek karena lipatan. “Parahnya lagi masyarakat di Indonesia dan Palembang pada umumnya itu, dalam memperlakukan uang itu sangat kurang, kan beberapa kali BI mensosialisasikan tiada henti kalau uang jangan di lipat, disteples atau digulung, kalau kesadaran masyarakat akan memperlakukan uang tinggi jumlah uang yang dimusnahkan pastinya berkurang,”jelas Herry. Sedangkan untuk memusnahkan uang tersebut, masih kata dia, pihaknya memiliki berbagai metode penghancuran yakni tahapan pertama dilakukan pengecekan di mesin sortir uang. Mesin sortir inilah yang akan mengetahui mana uang yang masih layak atau tidak. “Uang itu dirajang sampai halus. Uang yang tidak layak ini akan dimasukkan ditahap kedua yakni mesin meracik uang kertas lalu

man, dan lainnya. “Selama ini, iklan rokok hanya berupa tulisan. Di sana (reklame) sudah diimbau mengenai bahaya rokok. Tapi, kalau memang ada larangan seperti itu, kami berikan surat edaran kepada produsen rokok,” ujarnya seraya mengatakan hingga saat ini belum ada surat resmi dari pemerintah pusat terkait hal ini. Berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Kota Palembang Nomor 14 Tahun 2010 tentang tarif dan perhitungan, pajak reklame dibedakan atas dua tarif. Yakni, tarif normal dan khusus. ”Untuk tarif khusus atau daerah strategis berada di seputar jembatan Ampaera, seputar Bandara, simpang RS Charitas, simpang Polda, Komplek Ilir Barat Permai, Komplek Palembang Square, PTC, PIM, IP dan Terminal Karya Jaya, AAL, serta stasiun Kertapati,” ungkapnya. Muriyah menjelaskan ada beberapa jenis reklame. Untuk reklame di atas gedung, di atas tanah dan di atas air seperti papan merek, panel, baliho, neon bpk, tin plat dan lainnya. Yakni berukuran Rp 249.375 x panjang x

lebar. ”Dari situ, berapa yang didapatkan. Itu yang harus dibayarkan, selama setahun,” terangnya seraya menambahkan untuk tarif khusus sebesar Rp 266.875. ”Kami juga sekarang ada videotron atau iklan media televisi yang ada di empat titik. Yakni, di Kambang Iwak, Jalan Demang Lebar Daun, dekat Jembatan Ampera dan simpang lima DPRD Provinsi Sumsel. Untuk tarifnya beda, karena dibayar per bulan berdasarkan beberapa kali tayang dan jumlah produk didalam iklan tersebut. Jika dalam sehari tayang sebanyak 10 kali dikalikan saja Rp 915.000, itu yang dibayarkan,” ungkapnya. Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang H M Husni Thamrin mengatakan, kalau ada larangan tersebut tidak mengurangi penerimaan pajak daerah Pemkot Palembang. ”Selama ini, iklan rokok di Palembang tidak vulgar, karena tidak ada himbauan langsung untuk merokok. Selain itu, iklan rokok tersebut juga sudah memberitahukan bahaya dari merokok,” pungkasnya.(gus)

Dari Hal 1)..........................................................................................................................................................................

langsung selesai,” tuturnya. Sebenarnya, kata Herry, sistem kliring ini sudah diberlakukan sejak setahun lalu. “Tapi masyarakat itu tahunya hanya dua kali. Tapi, sekarang sudah ada empat siklus. Jadi antrian untuk proses kliring tidak lagi panjang dan pasti lebih cepat,” katanya. Mengenai tarif kliring, bervariasi tergantung dari kebijakkan bank masing-masing. “BI dalam hal ini tidak bisa menetapkan berapa besar biaya kliring, tergantung bank masing-masing. Soalnya BI tidak bisa intervensi, dan biarkanlah jadi lebih kompetitif an-

Bila Tak

tara bank satu dan lainnya,” ungkap Herry. Terkait biaya kliring, tambahan layanan ini tidak disertai tambahan biaya kliring yang dibebankan kepada bank, sehingga bank diharapkan tidak menambah biaya ke masyarakat atas layanan tambahan tersebut. “Dari BI layanan ini tidak dikenakan biaya tambahan. Jadi bank diharapkan jangan sampai menaikkan biaya kliring. Perlu diketahui kalau transaksi Rp 100 juta ke bawah pakai kliring. Sedangkan di atas Rp 100 juta menggunakan Real-Time Gross Settlement (RTGS),” terang dia.Sementara itu, dalam tempo waktu 2 tahun

ke depan, BI sendiri sedang mengupayakan sistim RTGS real time. “Sekarang menuju langkah itu. Tapi kendalanya apakah infrastruktur atau teknologi bank sudah siap. Jika bank besar memang sudah siap, baik itu swasta Citibank, BCA maupun BUMN BNI, Mandiri, BNI,” ulas dia. Diharapkan transaksi RTGS bank to bank bisa berjalan dalam waktu singkat, jadi tidak perlu memakan waktu lama. “Ini kan masih wacana BI, saya sendiri dengar dari Jakarta, semoga saja bisa tercapai karena akan membuat sistim pembayaran di Indonesia menjadi lebih baik,” tutup dia. (oct)

Dari Hal 1)......................................................................................................................................................................

ketika ditanya mengenai larangan kemenang KBIH menggelar umrah. Dia mengakui, pihaknya tidak akan terpengaruh dengan edaran itu. “Sah-sah saja kan, namanya juga pemerintah. Apalagi dengar kabar, pemerintah membuat aturan tersebut karena kasus adanya masyarakat yang gagal berangkat umrah, karena uangnya dibawa kabur,” kata pengelola KBIH yang berlokasi di JL Jendral Ahmad Yani ini. Abai panggilan akrabnya melanjutkan, dalam setahun itu, KBIH bisa membimbing sampai 200 orang. Dia, menjelaskan untuk kuantitas memang tidak begitu diperhitungkan. “Kami di sini mengutamakan pelayanan dan kualitas. Jadi kuotanya pun dibatasi yaitu 200 orang per tahun, dan rata-rata dari dua

ratus itu berangkat 50 persen, sisanya giliran di tahun berikutnya,” ujarnya. Bapak dua anak ini menambahkan, mengenai surat edaran tersebut, pihaknya belum menerima. “Sekarang belum terima surat edaran tersebut, mungkin belum sampai saja. Meski begitu sekali lagi kami menganggapnya tidak masalah dan mendukung kebijakan pemerintah,” jelas Abai. Sedangkan salah satu pengelola KBIH Ar Risalah, di KM 8, Dendi Apriandi menyatakan, KBIH pernah mengadakan semacam program umrah. “Masalahnya kami ada tambahan ini. Tidak saja tertulis KBIH tapi ada kata berkelanjutannya yaitu tour and travel. Terkait larangan ini kami akan menanyakan kepada pemerintah,” kata dia.

Status KBIH saat ini masih mengajukan keringanan atas aturan tersebut. ”Namun, jika tidak bisa minta keringanan, kami akan ikuti saja aturan pemerintahnya. Apalagi, kami satu manajemen, ada yang khsusus ibadah haji dan ada juga umrah,” ulasnya. Sejak 2009 lalu, KBIH memberangkatkan sekitar 100 orang per 3 bulan sekali. “Saat ini saja masih ada jemaah di Mekkah sekitar 100 orang. Surat edaran belum diterima, kalau sudah rencananya juga mau tanya langsung. Sebelumnya, kami juga sudah dengar ada larangan itu,” tukas Dendi. KBIH Ar Risalah akan selalu memberikan pelayanan terbaik. “Kalau ada yang gagal berangkat sih pernah. Tapi bukan karena uangnya kurang atau digelapkan, tapi karena adminstrasi seperti paspor, data ganda, atau ada yang sakit,” imbuhnya. Lantas, apa kata salah satu masyarakat yang tertipu, atau mengalami nasib kurang beruntung untuk bisa menginjakkan kaki di

tanah suci. Wanita berinisial DH ini mengaku, kalau dirinya pernah ikut program umrah di salah satu KBIH. ”Saya memang kurang beruntung tidak jadi berangkat. Katanya uang kami digelapkan atau dibawa orang,” ulasnya. Warga kertapati ini melanjutkan, kalau dia tidak tahu KBIH tersebut ternyata menggelapkan dana mereka. “Ini bukan karena masalah uangnya. Tapi janji mereka yang tidak salah, untung kemarin baru cicil 80 persen. Kalau teman-teman lain itu sampai ketipu satu keluarga,” ungkap dia. Wanita yang berprofesi sebagai PNS di lingkungan SKPD Palembang ini melanjutkan, pihaknya jika menyambut baik dengan adanya surat edaran dari Kemenag tersebut. “Kemenang membuat edaran itu tidak terlepas dari kasus penggelapan ini. Semoga saja dengan edaran seperti ini, KBIH jadi lebih profesional dan bisa memisahkan susunan manajemen. Jangan lagi merangkai KBIH dengan kata tour and travel,” tutup dia. (*/bersambung)

Pemerintah Sulap Pasar Tradisional JAKARTA, RP - Pemerintah menyiapkan 7 langkah untuk mengubah pasar tradisional yang selalu berkesan bau dan kotor menjadi pasar yang moderen dengan citra bersih. Apa saja langkahnya? Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi menyatakan langkah pertama adalah pasar yang baik adalah pasar yang menjaga kesehatan dan kebersihan, tidak hanya untuk pedagangnya, tetapi juga untuk para konsumen. “Sehat dalam arti menghindari konsumennya agar tidak terkena penyakit, bayangkan di beberapa pasar ada jumlah sampah lebih banyak dibandingkan yang bisa dimakan. Sumber penyebaran flu burung adalah pasar bukan peternakan. Kalau penyakit bersumber bakteri banyak sekali di pasar,” ujar Bayu ketika di kantornya, Jalan Ridwan Rais, Jakarta, Senin (23/4). Kedua, lanjut Bayu, pasar yang moderen itu juga harus tertib hukum. Maksudnya, para peda-

Penghargaan

gang tidak boleh memalsukan timbangan atau membebankan kerugian yang dialaminya kepada konsumen. “Pasar yang nipu timbangannya bukan yang bagus, itu bahaya, kunjungan kami di beberapa pasar, misalnya dia beli 90 ribu per 10 kg ternyata tidak 10 kg hanya 9 kg, apa yang dilakukan pedagang, dia sesuaikan harganya, jadi bukan karena kelangkaan hanya masalah timbangan. Kenaikan harga ini menyebabkan terjadi inflasi, konsumen dirugikan, hanya karena tidak tertib hukum jangan-jangan merupakan salah satu penyumbang inflasi,” jelasnya. Kemudian, Bayu menyatakan pasar yang baik adalah pasar yang mempromosikan dan berusaha semaksimal mungkin untuk menjual produk-produk dalam negeri. “Produksi petani lokal, UKM lokal karena kalau kita bikin nilai tambahnya di dalam negeri. Kepentingan pasar agar konsumen makin kaya, adalah kepentingan pasar agar daya beli

Dari Hal 1).........................................................................................

polling sms dan pengisian kuisioner. “Kita libatkan secara aktif masyarakat yang menjadi pembaca setia TOP, khusus kuisioner kita libatkan 1.500 responden,” ujar Ketua Panitia, A Azis disela-sela pemberian penghargaan di Graha Sriwijaya, Sabtu (21/4) lalu. Melalui penghargaan yang diberikan bisa menjadi motivasi tersendiri bagi perempuan dan Kartini masa kini untuk lebih berkiprah dalam pembangunan. ”Kita ingin di masa mendatang prestasi wanita Sumsel semakin cemerlang, sehingga akan lebih banyak lagi yang akan menerima penghargaan dengan kategori yang lebih bervariasi dari saat ini,” jelasnya. Sementara itu, ke 10 wanita Sumsel yang meraih penghargaan tujug orang untuk kategori umum dan tiga orang untuk kategori khusus. Dan kategori umum diantaranya, Prof DR Badia Parizade (kategori Pendidikan), DR Hj Irzanita Wathan dan Dra MM Mkes (Kategori Bisnis), Percha Leanpuri Bbus MBA (Kategori Politik), Eka Rahman SE (Kategori Budaya), Hj Masyito Romi Herton SH (Kategori Sosial), Sulastriah SH (Kategori Hukum) dan Prof DR F Nuraini Kurdi (Kategori Kesehatan).

Singapura

latan juga melejit ke atas yang melesat di posisi ke tiga. Korea Selatan didorong oleh Hankook (produsen ban) yang telah mengembangkan pabrik ban mobil di Jawa Barat juga Posco di Banten (baja) terus Santan di sektor LNG,” sebut Gita. Gita juga mengatakan PMA pada triwulan ini, lebih berminat untuk berinvestasi pada sektor

pertambangan yang tercatat sebesar US$ 1,1 miliar, kemudian diikuti sektor transportasi, gudang dan telekomunikasi sebesar US$ 0,8 miliar, tanaman pangan dan perkebunan senilai US$ 0,5 miliar, industri logam dasar, logam, mesin dan eletronik US$ 0,5 miliar, dan alat angkutan dan transportasi lainnya senilai US$ 0,4 miliar. (feb/hen)

Dari Hal 1)..................................................................................................

dilakukan pada Kamis, 26 April 2012.Dikatakan Ketua Panitia, M Khairul Yusuf, dari 1.200 peserta yang lolos seleksi saat ini yang sudah mendaftar ulang atau registrasi lebih dari 50 persen. Baik peserta umum maupun jalur sekolah. “Alhamdulillah antusias mengikuti lomba cukup besar. Tercatat yang sudah mendaftar ulang sudah di atas 50 persen,” ujarnya kemarin (23/4). Khairul mengatakan, kepada peserta yang belum registrasi ulang diminta segera datang langsung ke Radar Palembang paling lambat pada Kamis 26 April mendatang. “Kami tidak lagi melayani registrasi pada saat hari H. Ini kami lakukan agar saat hari H semua peserta tinggal mengikuti acaranya saja. Jadi mereka bisa lebih konsentrasi,”

Galian

Sedangkan tiga wanita penerima penghargaan dari kategori khusus yaitu, Hj Febrita Lustia Herman Deru (Kategori Pendorong Pembangunan Daerah), Dra Hj Siti Romlah (Kategori Pendorong Pembelaan Hak Anak) dan Hj Masayu Zawiyah (Kategori Pendorong Ekonomi Keluarga). Wakil Walikota Palembang, H Romi herton SH MH menerangkan, pemerintah sangat mengapresiasi langkah tersebut. Paling tidak, akan menambah motivasi wanita Sumsel khususnya Palembang untuk lebih menunjukkan karyanya di masa mendatang. “Semakin banyak akan lebih baik, sehingga lebih banyak pilihan untuk menentukan yang terbaik,” katanya didampingi Karo Perempuan Pemprov Sumsel, Rosalina Siregar SH. Tampak hadir petinggi dari jajaran Sumeks Group, dan stakeholder dan rekanan dari Tabloid TOP. ”Kita ingin apa yang kita lakukan dapat dijadikan motivasi bagi wanita di Sumsel agar dapat lebih baik, dengan tetap tidak melupakan kodratnya. Emansiapasi boleh, namun kewajiban sebagai ibu, isteri dan orangtua bagi anak-anak jangan dilupakan,” terang DR Hj Irzanita Wathan Dra MM Mkes. (jpnn)

Dari Hal 1)..................................................................................................

nya antaralain dari Jepang sebesar US$ 0,6 miliar, Korea Selatan sebesar US$ 0,5 miliar, British Virgin Island US$ 0,3 miliar, Belanda US$ 0,3 miliar. Posisi investasi Jepang pada triwulan I-2012 melejit ke atas ke posisi kedia disusul oleh Korea Selatan yang melesat dari posisi sebelumnya. “Jepang melejit ke atas yang tahun lalu di bawah. Korea se-

Walikota

meningkat,” ujarnya. Keempat, tambah Bayu, pasar yang baik adalah pasar yang peduli dengan konsumen. Kelima, pasar tersebut juga memiliki kepedulian terhadap lingkungan. ”Pasar yang peduli pada konsumen, misal ada berapa pasar di Indonesia yang menyediakan fasilitas untuk ibu hamil, orang cacat, kita tidak hanya ngomong pasar tradisional. Banyak malmal yang tidak menyediakan fasilitas buat konsumen tersebut. Pasar yang baik juga ada recyling unit, hemat energi, dan ada penghijauan,” jelasnya. Pasar tersebut juga dapat mempertahankan kekayaan budaya dan omzetnya selalu meningkat. ”Itu adalah menurut saya merupakan identitas pasar yang maju yang kita inginkan, saya baru mau nyebut pasar moderen kalo sudah memenuhi kriteria tersebut. Pasar modern ini sebenarnya pasar rakyat yang dimiliki pemda, dan masyarakat, pasar rakyat itu bisa modern, kalau ketujuh itu sudah terwakili,” tandasnya. (nia/dnl)

katanya. Dikatakan pula, kegiatan ini hanya berlaku bagi mereka yang sudah mengikuti tahap seleksi saja. Khairul mengingatkan pula, kepada guru untuk tidak mengganti peserta yang sudah lolos ke Grand Final dengan siswa lainnya dengan alasan apa pun. “Format lomba yang kami gunakan adalah kompetisi, sehingga bagi mereka yang tidak mengikuti proses seleksi tidak bisa mengikuti kegiatan ini. Memang ada beberapa sekolah yang bermaksud mengganti siswanya dengan alasan pindah atau tidak bersedia. Tetapi kami tidak bisa memenuhinya karena proses seleksi sudah berakhir.” Biaya registrasi ujar Khairul Rp 25.000. Nantinya siswa akan mendapatkan makan siang. Pani-

tia akan memilih sebanyak enam pemenang pada masing-masing kategori. “Di luar itu kami akan memilih sebanyak 30 karya terbaik, jadi masing-masing kategori ada 15 yang kami pilih. Mereka akan kami beri sovenir sebagai apresiasi kami terhadap keikutsertaan mereka.” Acara akan dimulai pukul 08.00 dan berakhir 12.30. Pada pukul 08.00 sampai 09.00 perlombaan akan dimulai dengan kategori umum. Dilanjutkan pembukaan pukul 09.00 sampai 09.30.“Pukul 09.30 sampai 10.30 akan digelar lomba kategori sekolah. Waktu yang kami sediakan memang hanya satu jam. Untuk itu gambar pun akan kami perkecil, tidak akan sebesar saat seleksi awal,” tukasnya. (gus/rul)

Dari Hal 1)..................................................................................................................

Selanjutnya, tim gabungan tersebut bergerak ke galian C liar lainnya yang ada di Talang Betutu. Tak seperti di Talang Jambe, di galian liar ini tim gabungan ini berhasil mengamankan 2 unit eskavator dan 21 unit dump truk yang sedang mengangkut tanah. Nah, 9 unit dump truk tersebut dibawa ke kantor Satpol PP. Selain itu, 12 aki dump truk dan 4 unit aki eskavator turut di sita. “Aktifitas mereka yang selama ini dinilai menggangu keamanan dan ketentraman warga sekitar,” katanya. Selain itu, kata Aris, operasi galian liar yang dilakukan oleh pihak UB dinilai telah menyalahi aturan, tidak hanya menggangu keamanan dan ketertiban warga setempat, aktifitas mereka yang

selama ini menimbulkan keresahan warga juga dinilai telah menyalahi aturan yang ada berupa Perda Nomor 44 tahun 2002 jo Nomor 12 tahun 2007 tentang kemanan dan ketertiban. Perda 17 tentang galian C dan melanggar UU Lingkungan Hidup. “Akan kita kenakan Perda berlapis dan paling berat akan dikenakan UU tentang perusakan lingkungan,” kata Aris. Untuk sementara waktu, sembilan unit dan 12 accu ini akan ditahan dengan waktu yang tidak ditentukan sebelum dilakukan proses hukum yang telah ditentukan. “Mereka akan kita kenakan hukuman sesuai dengan ketentuan yang berlaku melalui keputusan hakim melalui sidang yustitisi,” tukasnya. Nah, yang lebih berat lagi

akan dikenakan Undang-undang (UU) tentang Lingkungan Hidup. “Mereka bisa saja dikenakan denda hingga miliyaran kerena mereka telah merusak lingkungan setempat. Tapi, denda berupa miliyaran ini, akan mengajukan ke Badan Lingkungan Hidup. Karena hal tersebut merupakan wewenangnya,” ujar dia. Sementara itu, Camat Sukarami, Muhammad Hanif mengatakan, jika akivitas pengerukan tanah yang berada di Talang Jambe merupakan pengerukan ilegal. Dimana sebelumnya sudah diberikan surat peringatan sebanyak tiga kali. ”Pengerukan sudah dilakukan tiga bulan lalu, dan terakhir masih dilakukan pada hari Jum’at (20/4) dan Sabtu (21/4),” ungkapnya. Sementara itu, Nur (41) warga Jalan Sukomulyo, RT 4, RW 2, Kelurahan Talang Betutu, Kecamatan Sukarami mengatakan, jika aktivitas pengerukan tanah tersebut sudah terjadi 3 bulan lalu. Dimana, dump truk ini beraktivitas dari pukul 05.30 WIB hingga 22.00 WIB. Selain itu, aktivitas pengangkut tanah ini sudah meresahkan. Pasalnya, dump truk ini melakukan aktifitas dengan cara konvoi. Sehingga bisa mencelakai anakanak yang sedang pergi ke sekolah. “Jalan ini masih baru tapi sudah rusak, akibat operasional di\ump truk tersebut,” ungkap Nur.(gus)


TO K O H I N S P I R A S I

RADAR PALEMBANG l SELASA 24 APRIL 2012 l HALAMAN 6

Wanita Tangguh Sumsel PUNCAK perayaan HUT ke 1 tahun Tabloid TOP, memberikan apresiasi secara penuh terhadap 10 wanita terbaik yang ada di Sumsel. Owner Tabloid TOP, H Suparno Wonokromo menerangkan, sudah selayaknya Tabloid TOP memberikan penghargaan kepada para Kartini yang ada di Sumsel. “Supaya lebih banyak lagi Kartini lain terdorong untuk lebih berprestasi lagi.

Wanita tangguh di Sumsel terbagi dalam dua kategori. Tujuh orang untuk penghargaan kategori umum dan tiga orang untuk kategori khusus. Dan kategori umum diantaranya, Prof DR Badia Parizade (kategori Pendidikan), DR Hj Irzanita Wathan Dra MM Mkes (Kategori Bisnis), Percha Leanpuri Bbus MBA (Kategori Politik), Eka Rahman SE (Kategori Budaya), Hj Masyito Romi Herton SH (Kategori Sosial),

Sulastriah SH (Kategori Hukum) dan Prof DR F Nuraini Kurdi (Kategori Kesehatan). Sedangkan tiga wanita penerima penghargaan dari kategori khusus yaitu, Hj Febrita Lustia Herman Deru (Kategori Pendorong Pembangunan Daerah), Dra Hj Siti Romlah (Kategori Pendorong Pembelaan Hak Anak) dan Hj Masayu Zawiyah (Kategori Pendorong Ekonomi Keluarga). (*)

Hj Febrita Lustia Herman Deru dan Percha Leanpuri Bbus MBA


K

FU (Komunitas Tionghoa)

RADAR PALEMBANG

SELASA 24 APRIL 2012 l HALAMAN 7

Tak Merebut Hak Orang Lain HAN Yike adalah seorang pengawas kekaisaran kaisar Zhu Yuanchang. Dia adalah seorang

yang jujur dan tegas. Beberapa kali karena kejujurannya, kaisar selalu memberi hadiah

kepadanya. Pada suatu ketika kaisar menghadiahkan kepadanya seorang istri dan putri seorang pejabat yang dipenjara karena korupsi,

tetapi dia menolaknya, dan berkata, “Pada zaman dahulu, orang yang melakukan kesalahan dan dihukum, tidak melibatkan anak dan istrinya. Pepatah kuno me-

ngatakan tidak boleh merebut istri orang, istri dan putri terpidana ini saya tidak bisa menerima. Kaisar Zhu Yunchang sangat salut kepadanya dan mengatakan, ”Han Yike adalah seorang yang bijaksana, seorang yang benar-benar jujur, biasanya para menteri mendapat hadiah dari kaisar, tidak pernah menolaknya, tetapi Han Yike sama sekali tidak tergerak oleh paras cantik yang dihadiahkan kepadanya, benar-benar seorang pejabat yang mulia. ”Pada suatu hari ada orang yang memfitnah Han Yike mengatakan biasanya dia hanya berpura-pura memakai pakaian dan bersifat sederhana dihadapan masyarakat, tetapi mengumpulkan kekayaan di rumahnya. (eb)

ADVERTORIAL

Cetak Kader Bela Negara Militan

Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Nugroho Widyotomo meninjau pasukan saat upacara pembukaan pendidikan bela negara menwa Mahawijaya Sumsel angkatan XXII.

Mayjen TNI Nugroho Widyotomo

Kol (Inf) Tri Yuniarto

Letkol A Lesmana

Pendidikan Pendahuluan Bela Negara Menwa Mahawijaya Sumsel Angkatan XXII PENDIDIKAN Pendahuluan Bela Negara Resimen Mahasiswa (Menwa)Mahawijaya Sumatera Selatan angkatan XXII Tahun 2012 di Mako Yonif 200 Raider, Gandus, Palembang kemarin resmi dibuka. Pembukaan langsung dilakukan Pangdam II/Swj Mayjen TNI Nugroho Widyotomo. Hadir dalam pembukaan tersebut perwakilan dari Per-

guruan Tinggi se Sumatera Selatan, Para Pejabat Kodam II/Swj, Danyonif 200/Raider Letkol A Lesmana, Para Pejabat Pemprov Sumsel, Para Pejabat Pemkab Banyuasin, Para Alumni Menwa, Ketua FKPPI, PPM dan Kwarda Pramuka, Para Perwira, Bintara dan Tamtama serta para Peserta Pendidikan Pendahuluan Bela Negara Resi-

Anggota DPP Menwa Sumsel Sakim MD SH MH bersama pejabat Kodam lainnya mendengarkan instruksi Pangdam II Sriwijaya.

men Mahasiswa Mahawijaya Sumatera Selatan Angkatan XXII. Pangdam II/Swj Mayjen TNI Nugroho Widyotomo dalam sambutannya mengatakan, penyelenggaraan pendidikan pendahuluan bela negara bukan dimaksudkan untuk militerisasi atau mempersenjatai rakyat secara fisik sebagaimana halnya

Sakim MD SH angkatan bersenjata, namun merupakan upaya pemerintah dalam mempersiapkan warga negara secara psikis (kejiwaan) dengan menumbuhkan rasa cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, rela berkorban, yakin akan kebenaran ideologi Pancasila dan kesadaran untuk mempertahankan kelangsungan hidup bangsa dan negara. “Untuk itu, partisipasi aktif masyarakat yang dibangun atas dasar kesadaran untuk melaksanakan hak dan kewajiban masing-masing, harus diarahkan bagi kelangsungan

Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Nugroho Widyotomo memberikan PIN penghargaan kepada pelatih. dan keberhasilan bangsa dan negara dalam meraih cita-cita nasional, yaitu masyarakat yang adil, makmur dan sejahtera berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945,” jelasnya. Kepada seluruh peserta Pangdam berharap dapat mengikuti pendidikan ini dengan sungguh-sungguh, disiplin dan penuh rasa tanggung jawab. Tumbuhkan kerja sama dan kebersamaan diantara peserta serta selalu menjaga nama baik organisasi dan lembaga masing-masing selama mengikuti pendidikan ini. Mudah-mudahan melalui kegiatan ini, saudara-saudara dapat menjadi kader bela negara yang militan dan turut serta menciptakan ketahanan lingkungan dimana saudarasaudara berada. Selanjutnya kepada penyelenggara, pembina dan pelatih, Pangdam percayakan para peserta pendidikan ini untuk dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan bela negara sesuai dengan program yang telah ditetapkan. Mudah-mudahan upaya kita bersama ini, bisa memberikan sumbangan yang berarti bagi kemajuan kehidupan berbangsa dan bernegara ke arah yang lebih baik, yang ditandai dengan semakin meningkat-

Pangdam II Sriwijaya didampingi pengurus DPP Menwa Sumsel Sakim MD dan pejabat kodam lainnya meninjau lokasi pelatihan.

Pengurus DPP Menwa Sumsel Sakim MD SH MH bersama pejabat Kodam dan pejabat Pemprov dan Pemkot duduk untuk mendengarkan sambutan Pangdam II Sriwijaya.

Pangdam II Sriwijaya didampingi pejabat Kodam dan Pengurus DPP Menwa Sumsel Sakim MD SH MH saat diwawancarai wartawan. nya kesadaran bela negara dan partisipasi aktif masyarakat terhadap terpeliharanya kesatuan dan persatuan bangsa serta pembangunan nasional pada umumnya. Sementara itu, Sakim MD SH M pengurus DPP Menwa Sumsel mengatakan kegiatan ini merupakan agenda rutin menwa Sumsel dalam upaya pengkaderisasi sekaligus untuk menanamkan kesadaran bela negara melalui pendidikan pendahuluan bela negara, terlebih di tengah arus

perubahan lingkungan akibat globalisasi maupun euforia reformasi yang cenderung mengakibatkan melemahnya wawasan kebangsaan dan kesadaran bela negara. “Ini agenda rutin kita tiap tahun. Kali ini yang ke 22 jumlah peserta lebih kurang seratus peserta perwakilan 4 kabupaten kota yang ada diwilayah Kodam II Sriwijaya,” pungkas pria yang dikenal dekat dengan media dan kenal memiliki jiwa sosial yang tinggi ini. (adv/sep)

Pangdam II Sriwijaya tiba di lokasi Pembukaan Pendidikan Bela Negara Menwa Mahawijaya.

Pengurus DPP Menwa Sumsel Sakim MD SH MH pose bareng peserta pelatihan bela negara.


RADAR PALEMBANG

LINTAS KOTA

Sumsel Minim Panti Rehabilitasi Narkoba PALEMBANG RP - Kian meningkatnya jumlah pengguna narkoba di provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), membuat keberadaan pusat rehabilitasi narkoba di provinsi ini dirasa sudah sangat dibutuhkan. Hal ini bukan tidak disadari oleh Pihak Pemprov Sumsel. Kepala Seksi (Kasi) Diseminasi Informasi (Diseminfo) Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumsel, Ika Wahyu Hindaryati menyatakan bahwa sejumlah panti rehabilitasi narkoba yang ada di Sumsel, baik yang diselenggarakan pondok pesantren (ponpes) maupun Rumah Sakit (RS) Ernaldi Bahar Palembang, masih dirasakan kurang kapasitasnya. “Data terakhir pengguna narkoba di Sumsel mencapai 3,2% dari jumlah penduduk Sumsel 7.446.401 jiwa, sementara pusat rehabilitasi yang dikelola pemerintah saat ini belum ada. Jadi keberadaan pusat rehabilitasi narkoba di Sumsel ini sudah sangat dibutuhkan,” kata Ika Wahyu, usai Sosialisasi Anti Narkoba di aula Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) provinsi Sumsel, kemarin. Lebih lanjut Ika Wahyu Hindarwati menambahkan, sebelumnya penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara BNNP Sumsel dengan Pemprov yang dilakukan pada 2010 silam, menyepakati pembangunan bakal pusat rehabiliatsi narkoba Sumsel ini di Kota Pagaralam. Sayangnya menurut Ika, hingga saar ini, kesepakatan tersebut tak kunjung terealiasasi. Belakangan, pihak BNNP Sumsel menurut Ika lagi, berharap pembangunan pusat rehabilitasi narkoba di Sumsel ini, dapat direalisasikan di wilayah Kota Palembang, sebab jika dibangun di Pagaralam dikhawatirkan menimbulkan keengganan pengguna narkoba yang ingin melakukan rehabilitasi, karena jaraknya yang cukup jauh dari ibukota provinsi. “Jika keberadaan pusat rehabilitasi narkoba yang dikelola pemerintah ini dapat segera terealisasi, biaya pengobatan pun dapat ditanggung pemerintah. Dan diharapkan cukup signifikan mampu menekan angka pengguna narkoba di Sumsel ini,” ujar Ika. Sementara itu, Kepala Sat Pol PP provinsi Sumsel, Riki Junaidi menambahkan, mengenai pembangunan fasilitas pusat rehabilitasi narkoba, pihaknya sebagai bagian dari Tim Penanganan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) pada dasarnya sangat mendukung, dibangunnya sebuah pusat rehabilitasi narkoba di Kota Palembang. (rd4)

Peringati Hari Bumi Bagi Bibit dan Kampanye Sadar Lingkungan PALEMBANG, RP - Ratusan orang yang tergabung dalam Himpunan Gerakan Pecinta Alam Kota Palembang menggelar aksi damai memperingati hari bumi sedunia yang jatuh pada 22 April 2012. Dalam aksinya, mereka menggelar orasi dengan mengusung replika kotak sampah raksasa yang menyimbolkan bahwa kotak sampah bukanlah bahan pajangan atau hiasan. Aksi digelar dengan mengitari rute sekitar persimpangan lampu merah simpang Polda. Disini mereka membagi-bagikan stiker tentang lingkungan kepada pengendara yang melintas sekitar lokasi. Termasuk mensosialisasikan peringatan hari bumi kepada masyarakat. Kemudian berlanjut ke kawasan simpang lampu merah charitas dengan melakukan aksi yang sama. Puncaknya, aksi merapat ke kawasan bundaran air mancur. Disini replica kotak sampah raksasa dengan tinggi 2 meter dan lebar 1,5 meter dibawa dengan cara dijinjing. Selain itu, aksi damai juga dilakukan dengan menggelar aksi simpatik membagi-bagikan sebanyak 150 bibit tanaman seperti bibit pohon mahoni, pohon salam dan pohon asam. (sta)

SELASA 24 APRIL 2012 ● HALAMAN 8

10 Siswa Ikut Ujian Susulan PALEMBANG, RP – Ujian Nasional tingkat SMA/SMK di Kota Palembang sudah berakhir, Kamis (19/4) lalu. Namun, hari ini (kemarin) UN SMA/SMK susulan digelar dengan diikuti 10 siswa yang berasal dari SMA/SMK di Kota Palembang. Adapun 10 siswa ini terdiri dari tu-juh siswa SMA dan tiga siswa SMK, antara lain dari SMAN 11 satu orang, SMA Etika dua orang, serta SMA Darma Bakti, Xaverius I, Muhammadiyah I, dan SMA Diponegoro masing-masing satu orang. Sedangkan dari SMK yaitu SMK PGRI 2, SMK Bina Cipta, dan SMK Ghama Palembang. Menurut Kepala Seksi Kurikulum dan Pengujian Bidang SMP/SMA/SMK Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kota Palembang, M Nursyamsu Alamsyah, jika ujian susulan ini diperuntukkan bagi siswa yang memang tidak bisa mengikuti jadwal normal karena sakit. ”Ada 10 siswa yang terdata untuk mengikuti ujian susulan di mata pelajaran Bahasa Indonesia karena sakit,” kata dia. Namun, jumlah ini bisa berubah

besok, karena siswa hanya mengikuti ujian susulan yang pada mata pelajaran yang tidak mereka ikuti pada jadwal normal. Untuk dapat mengikuti UN susulan ini, siswa bersangkutan melalui sekolahnya mengajukan diri ke pihak subrayon masing-masing. Disdikpora pun siap memfasilitasi asalkan syarat pengajuan tersebut dapat dipenuhi. “Harus ada surat keterangan dokter yang utama,” tukasnya. Nah, sambung Nursyamsu, jika pihaknya memastikan, dari 10 siswa ini ada satu siswa yang tidak bisa diluluskan. Pasalnya, pada mata pelajaran Bahasa Indonesia yang dijadwalkan kemarin, siswa yang berasal dari SMK Ghama ini tidak bisa mengikuti ujian karena sakit parah. “Direncanakan akan mengikuti UN di rumah sakit tapi keluarga mempertimbangkan kesehatannya, jadi tidak bisa ikut. Kalau tidak ikut UN termasuk susulannya, ya tentu tidak akan lulus dan wajib mengulang di tahun berikutnya,” katanya. Nursyamsu mengatakan, untuk nilai rata-rata yang dapat dijadikan batasan kelulusan yaitu minimal 5,5 untuk seluruh mata pelajaran. Jika

FOTO: MARTA

UN SMP:

Para siswa SMP saat menjalani ujian nasional. Di Palembang 10 siswa SMA/SMK akan mengikuti ujian susulan karena saat UN mereka sakit.

ada angka di bawah 4, dipastikan siswa tersebut tidak akan lulus.

Pihaknya mencatat, tahun lalu kelulusan di Palembang sebesar

Alex Noerdin Peduli Film Nasional Siapkan Film Kolosal Sriwijaya Film Pengejar Angin yang mengambil setting keindahan alam Sumatera Selatan kembali mendapatkan penghargaan dari insan perfilman di tanah air. Setelah meraih Piala Citra pada Festival Film Indonesia 2011 lalu, kali ini film yang digarap oleh Pemprov Sumsel bekerjasama dengan Putaar Production ini meraih nominasi terbanyak pada Festival Film Bandung, 12 Mei mendatang. PALEMBANG, RP - Sutradara Pengejar Angin, Hanung Bramantyo menjelaskan kesuksesan film yang dibesutnya tersebut berkat dukungan penuh dari seluruh masyarakat Sumsel. “Apresiasi dan penghargaan juga kami berikan kepada bapak Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin. Jarang ada pejabat atau pimpinan yang memeliki kepedulian untuk membuat sebuah produk kebudayaan,” ungkapnya di Jakarta (23/4). Hanung menjelaskan sejauh ini respon masyarakat terhadap film Pengejar Angin sangatlah tinggi. “Memang untuk di kelas cinema 21 belum sesuai harapan kami, tapi yang cukup mengagetkan kani adalah antusias masyarakat di bioskop-bioskop rakyat dan justru di luar Sumsel,” ujarnya. Film yang juga dibuat untuk menyambut pelaksanaan SEA Games XXVI lalu ini dinilai berhasil mema-

FOTO: UNTUNG/HUMAS PEMPROV SUMSEL

FILM: Gubernur Sumsel H Alex Noerdin bersama dengan sutradara dan pemain film Pengejar Angin memberi keterangan pers.

tahkan anggapan bahwa film yang menggunakan bahasa daerah tidak bisa bersaing. “Kami memutarnya di Blora, Temanggung, Brebes dan berbarengan dengan film Tendangan Dari Langit. Pengejar Angin mendapatkan respon yang lebih baik. Padahal selama ini ada kekhawatiram film yang tidak menggunakan bahasa Indonesia atau Jakarta tidak mungkin laku,” urainya. Dalam waktu dekat pihaknya juga sudah mendapatkan permintaan dari daerah lainnya seperti Bangka dan Kepri agar film Pengejar Angin juga dapat diputar secara massal. Kesuksesan film Pengejar Angin juga membuat dirinya tertantang untuk kembali membuat film daerah yang berlatar belakang kebudayaan Sumsel. “Semua orang tahu bahwa Sumsel merupakan pusat salah satu kerajaan besar di Indonesia yakni Sriwijaya. Sekarang kami masih mengadakan riset dan penelitian, namun bentuknya nanti adalah film kolosal dan kembali melibatkan masyarakat Sumsel,” bebernya. Jika saat pembuatan film Pengejar Angin pihaknya masih menggunakan separuh tenaga profesional dari Jakarta, maka di film kedua nanti porsi untuk seniman daerah Sumsel akan lebih diperbanyak. “Dalam waktu dekat kami akan berkumpul dengan seniman Sumsel untuk membahas persiapan film ini, kami juga akan

melibatkan sanggar-sanggar serta teater di Sumsel,” pungkasnya. Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin menyambut baik keberhasilan film Pengejar Angin dan menyatakan dukungannya untuk kemajuan film nasional. “Saya berharap film Indonesia mampu menjadi tuan rumah su negeri sendiri. Tentunya film yang ditampilkan haruslah berkualitas,” jelas Alex. Calon Gubernur DKI dari partai Golkar ini menjelaskan dirinya sengaja meminta Hanung Bramantyo untuk membuat sebuah film yang menonjolkan kebudayaan Sumsel dan berisi kearifan lokal. “Piala Citra yang sudah diraih semoga menjadi pemacu bagi kami untuk terus menghasilkan karya seni yang berkualitas. Banyak yang bertanya dimana lokasi film tersebut, karena memang sangat indah namun memang belum pernah terekspos secara maksimal, lokasinya di Semendo Lahat yang memang jarang dikunjungi wisatawan, saya berharap di film-film berikutnya potensi wisata Sumsel yang lainnya juga mampu diperkenalkan,” harapnya. Mathias Muchus yang meraih penghargaan Piala Citra untuk kategori pemeran pembantu pria terbaik dalan Festival Film Indonesia 2011 mengaku masyarakat Sumsel-lah yang berhak mendapatkan gelar bergengsi tersebut. “ Piala Citra ini lebih layak diterima oleh bapak Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin, seorang figur pejabat yang bersih, tanpa basa-basi dan sangat peduli serta mengerti bahwa seni dan kebudayaan memiliki peran penting dalam kehidupan sehari-hari,” pujinya. (rd4)

99,967% dan diharapkan tahun ini bisa 100 persen. (gus)

Palembang Tak Dapat Jatah CPNS 2012 Hanya 4 Daerah yang Terima Formasi CPNS PALEMBANG, RP – Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang tidak mendapat jatah penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk tahun 2012 ini. Di Indonesia sendiri, hanya 4 daerah yang menerima pembukaan CPNS. Yakni, Kabupaten OKU (Sumsel), Kab Bogor, Kab Labuhanbatu dan Kota Balikpapan. Hal ini dikatakan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Palembang, Agus Kelana, berdasarkan pertemuan dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan dan RB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN), Kamis (19/4) lalu, Pemkot tidak bisa menerima pegawai baru di tahun 2012. Kenapa? Kata Agus, karena jumlah anggaran di atas 50 persen tidak bisa menerima CPNS sedangkan anggaran Pemkot Palembang sebesar Rp 1.018.570.213.055 atau 50,6 persen dari APBD 2012 sebesar Rp 2.009.879.546.189. “Sedangkan kita diatas 50 persen anggarannya,” ungkap Agus. Agus menambahkan, Pemkot sudah mengajukan formasi pada Desember 2011 lalu. Menurutnya, kemungkinan di 2013 mendatang Pemkot Palembang baru bisa

menerima CPNS, dengan mengajukan 2,600 pegawai yang disesuaikan dengan kebutuhan. “Ini juga masih menunggu persetujuan pusat untuk formasi jumlah CPNS-nya,” jelas Agus. Selain itu, jumlah formasi ini akan berkurang, karena pusat meminta prioritas penerimaan dari pegawai non PNS dari kategori 2 (K2). Prioritas K2 tersebut, karena jumlah honorer di Pemkot Palembang lebih dari 1.000 orang. ”Jumlah honorer kita sebanyak 1.736 orang, kalau lebih dari 1.000 diprioritaskan pengangkatan CPNS dari K2, tidak buka jalur umum,” tandasnya. “Honorer K2 ini tetap harus melalui proses seleksi. Passing grade-nya harus di atas 7. Jika tidak sampai, maka langsung dibatalkan menjadi CPNS. Atau harus memiliki keahlian dan kemampuan. Yang jelas nilainya harus baik, kalau hanya 7 tapi banyak nilai lebih bagus belum tentu juga akan diangkat,” terangnya. Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Husni Thamrin mengatakan, belum disahkan saat ini karena masih masa program moratorium nasional. Untuk moratorium sendiri. Selain itu, Pemkot Palembang dalam dua tahun terakhir ini juga tidak menerima CPNS. Namun, sambung Husni, pihaknya kekurangan pegawau do bidang pendidikan dan tenaga teknis di beberapa bidang. (gus)

Pengukuhan Ibu Raksakarini Sri Sena II/Swj PALEMBANG, RP - Pengukuhan Ibu Raksakarini Sri Sena II / SWJ berjalan sukses, pada acara yang dihadiri, Kasdam II/Swj Brigjen TNI M Nasir, Danrem 044/Gapo, Pa Ahli Pangdam II/Swj, Para Asisten Kasdam II/Swj, Para Dan/Kabalakdam II/Swj, Danlanal Palembang, dan Danlanud Palembang serta perwakilan para prajurit Wanita TNI se Garnizun Palembang. Tujuan dari acara tersebut selain sebagai sarana pembinaan tradisi, acara semacam ini juga dimaksudkan untuk memantapkan semangat kejuangan dan jiwa korsa, membangun solidaritas dan soliditas Korps

Wanita Angkatan Darat, menyamakan irama dan derap langkah serta keserasian pemikiran dan tindakan sehari-hari, dalam pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan Negara Dalam era globalisasi saat ini. Dalam sambutannya pangdam berpesan “Dengan terbukanya kesempatan berkarier sebagai prajurit profesional yang sejajar dengan prajurit pria, para prajurit wanita tidak akan diperlakukan khusus dalam pembinaan personel TNI, kecuali terhadap aspekaspek yang berkaitan langsung dengan sifat-sifat hakiki kaum wanita, seperti pemberian cuti melahirkan. (rd4)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.