Rp#1 18072013

Page 1

Radar Palembang INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

radar_palembang @radar_palembang

KAMIS 18 JULI 2013 harga eceran Rp 4.000

ONLINE TELP : (0711) 361 638 FAX: (0711) 362 452

Arab Saudi-Syiria Dipisahkan Pesta Mewah Ala Arab di ISG “Inilah yang kita pikirkan saat ini, dalam segi hotel dan makanan nya pun berbeda dengan SEA Games lalu. Contohnya kita akan memisahkan hotel negara Arab Saudi dan Syria, karena kedua negara tersebut sedang konflik, ditakutkan terjadi hal yang tak diinginkan. Oleh karena itu salah satu negara tersebut akan digabungkan dengan negara-negara Asia.” Alex Noerdin Gubernur Sumsel PALEMBANG, RP - Pasca ditunjuk Sumatera Selatan menjadi tuan rumah Islamic Solidarity Games (ISG), 22 September – 1 Oktober 2013 mendatang, membuat pemerintah provinsi Sumatera Selatan gencar melakukan beberapa persia-

pan pasalnya pergelaran akbar ini berbeda dengan pelaksanaan SEA Games 2011 lalu karena kontingen dari negara timur tengah ini terbiasa dengan hal yang mewah. “Perhelatan Islamic Solidarity Games (ISG) jelas

■ Ditambah 50% Sejak Juni 2013 ■ Khusus selama Ramadan

Aqua Stok Baru

KEBUTUHAN air mineral gelasan atau cup diprediksikan akan mengalami peningkatan, terkhusus jelang Idul Fitri mendatang. Pihak Aqua sudah siap pasca beroperasinya pabrik baru di Solok. Per Juni lalu, stok per bulan dikirim dalam jumlah yang baru. PALEMBANG, RP – Kepada Radar Palembang, Branch Manager PT Bintang Surya Sindo (BSS) distibutor resmi Aqua wilayah Sumbagsel, Iranto Singgih, Rabu (17/7) mengatakan sejak pertengahan Juni lalu kita telah menambah pasokan 20 persen dari pabrik baru di Solok, Sumatera Barat. Produksi Aqua untuk Pulau Sumatera ✑ Ke halaman 5

✑ Ke halaman 5

“Kamis Memanasʼ di PN Palembang Up Date Sidang PALEMBANG, RP – ‘Kamis Memanas’, kata tersebut seolah layak disandang pada hari Kamis di Pengadilan Negeri (PN) Palembang. Pada

hari tersebut, khususnya hari ini, Kamis (18/7), setidaknya tiga gelaran sidang kasus besar akan digelar secara meraton. Pantauan Radar Palembang, Rabu (17/7) di PN Palembang, setidaknya tiga sidang dengan ✑ Ke halaman 5

Integrasi Sapi Libatkan Koperasi “Dulunya kita hanya dapat pasokan 200 ribu galon perbulan kini dengan hadirnya pabrik baru pasokan kita bertambah menjadi 300 ribu galon perbulannya.”

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

DAGING : Pedagang dengan dagangannya yang tergelar di pasar tradisional Palembang. SUMSEL, RP – Guna dilakukan namun terkesan mengatasi permasalahan dag- jalan ditempat. ing sapi yang hingga saat ini “Kita ingin mengembangbelum terselesaikan, pandu kan lagi program integrasi tani Indonesia (Patani) Sum- sapi sawit dengan cara mengsel berencana untuk kembali gandeng pihak swasta khususmenggalakkan program inte- nya yang berada di kabupaten grasi sapi sawit yang sempat Banyuasin, Muba, Mura, OKI.

IRANTO SINGGIH Branch Manager PT Bintang Surya Sindo Distibutor Aqua Sumbagsel

✑ Ke halaman 5

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

MINUM : Air minum mineral diprediksikan akan mengalami peningkatan, khususnya jelang Idul Fitri 1434 H. Untuk harga dusan, air mineral di setiap kecamatan di Palembang telah naik harga Rp 2.000 per kardus.

Air Mineral Per Dus Naik Rp 2000 HARGA air mineral kemasan kardus atau dusan, mengalami kenaikan Rp 2.000 per dusnya. Tren naik tersebut seiring naiknya harga BBM per 22 Juni lalu ditambah naiknya konsumsi selama Ramadan dan diyakini akan ada persiapan stok air mineral jelang Idul Fitri 1434 H turut menjadi pendorongnya. Kenaikan dengan besaran sama terjadi di seluruh kecamatan di Kota Palembang. Salah satu toko yang terletak di Kecamatan Sukarami, sejumlah harga air

minum kemasan seperti Aqua, Club, Alfa One dan lainya rata-rata kini mengalami kenaikan sekitar Rp 2.000 dari harga sebelumnya. Fajar, pemilik toko Fajar Jaya, di Sukabangun Rabu (17/7) mengatakan, tidak begitu pasti kenaikan ini terjadi. Namun, dirinya hanya menyeseuaikan harga dengan beberapa toko lainnya dan juga berdasarkan perhitungan pembelian dari produsen. Ia mengungkapkan hal seperti ini memang biasa ✑ Ke halaman 5

www.radarpalembang.biz

www.radarpalembang.biz



3

ekonomi bisnis

RADAR PALEMBANG , KAMIS 18 JULI 2013

Bakmi Naga

Bidik Pengunjung PTC BAKMI Naga kembali membuka cabang keduanya yang ada di kota Palembang. Setelah sukses dengan membuka cabang pertama di Internasional Plaza beberapa bulan lalu. Kini bakmi naga menyasar pengunjung PTC dengan membuka satu outlet yang terletak dilantai II.

akan ada di Palembang. “Melihat kondisi dan perkembangan sumsel khususnya Palembang sangat begitu bagus.Kami optimis dapat lebih diterima lagi dan juga tidak menutup kemungkinan akan membuka cabang di luar Palembang,” tambahnya. Lanjutnya, bakmi naga ini memiliki keistimewaan yang lain dari bakmi lainnya.”Kita memproduksi bakmi dengan mementingkan kesehatan tubuh, tanpa menggunakan bahan kimia dan pengawet yang membahayakan kesehatan,” katanya. Aman untuk dikonsumsi disegala usia bahkan bagi penderita maag sekalipun.”Kitaa menyediakan sebanyak 255 menu makanan dan minuman yang dapat memanjakan para pengunjung yang datang,” tambahnya.

Ramadan, Daya Serap Masyarakat Rendah

FOTO : ILHAM/RADAR PALEMBANG

PALEMBANG, RP - “Melihat perkembangan dicabang pertama cukup bagus dan sangat menjanjikan.Karena itu kami membuka lagi cabang kedua ini agar mudah terjangkau untuk masyarakat yang tinggal di daerah kenten dan sekitar PTC,” ujar Susilawaty Owner Franchise Bakmi Naga Rabu (17/7) di PTC. Selama ini penjualan Bakmi Naga yang ada di cabang pertama sangat diterima oleh pengunjung IP dan masyarakat sekitar. “Terbukti penjualan kita mengalami kenaikan dari pertama kali grand opening hingga sekarang,” jelasnya. Banyaknya permintaan dari CABANG BARU : Bakmi Naga kembali memmasyarakat pun membuat pi- buka cabang keduanya yang ada di kota haknya membuka cabang baru Palembang. Kini bakmi naga menyasar lagi di PTC mall.”Rencananya pengunjung PTC yang terletak dilantai II. kita juga akan membuka cabang Mulai dari bakmi naga, bakso lagi di Palembang, akan tetapi tidak ikan, gurame, kwiteau, es campur menyasar ke Mall lebih ke luar mall agar dan masih banyak lagi. “Jadi kita gak jam operasionalnya tidak terpaku seperti fokus untuk bakmi saja akan tetapi kita jam mall,” tuturnya. memiliki menu terbanyak sehingga Tambahnya, dirinya menargetkan dapat penghargaan dari MURI,” ungsebanyak empat hingga lima outlet kapnya. (iam)

Anggota TNI, Polri, dan Veteran

KAI Beri Diskon Harga Tiket Mudik JAKARTA, RP - PT Kereta Api Indonesia (KAI) sejak 1 Juni 2013 telah menjual tiket KA Lebaran kelas Komersial maupun kelas ekonomi. KAI memberikan diskon khusus kepada beberapa segmen. “Tarif diskon anak, lansia, pensiunan PT KAI,TNI/Polri tetap berlaku. Tarif diskon Veteran/LVRI berlaku 30% dan tarif reduksi 25% untuk pegawai PT KAI dengan memakai seragam R6,” ungkap VP Public Relations Sugeng Priyono dalam keterangannya, Rabu (17/7/2013). Adapun hal-hal terkait ketentuan pelayanan ticketing selama masa angkutan lebaran diatur sebagai berikut penjualan tiket KA Lebaran Kelas Komersial maupun kelas ekonomi dilayani sejak 1 Juni 2013. Untuk pengoperasian perjalanan KA lebaran baik KA Komersial maupun KA Ekonomi akan dijalankan mulai H1-7 s.d. H + 10 (1 Agustus 2013 s.d. 10 Agustus 2013). Penjualan tiket (reservasi) KA Jarak jauh dan sedang semua kelas dilayani

FOTO: FERY PRADOLO/INDOPOS

MENGENANG :

Tokoh senior PDI Perjuangan, Sabam Sirait, Ketua Umum PBNU, Said Agil Siradj, Moderator Charles Honoris, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan Pengamat Politik Yudi Latif saat menghadiri diskusi Mengenang Pemikiran dan Perjuangan Taufik Kiemas untuk Demokrasi dan Pluralisme di Indonesia, di Hotel Novotel, Jakarta, kemarin (17/07). Diskusi yang mengenang 40 hari meninggalnya Ketua MPR Taufik Kiemas membahas kegigihan dalam memperjuangkan empat pilar kebangsaan dan pentingnya Pancasila.

H-90 dan mulai running ticketing mulai jam 00.00WIB. Tempat penjualan: pusat reservasi stasiun, kantor pos, agen tiket KA, Indomaret, Alfamart, dan melalui Railcard & Railbox, CIMB Clicks, Fastpay, dan Contact Center 121. Untuk CC 121 dan beberapa loket di Daop tengah buka 24 jam. Boarding 1 s/d 2 jam sebelum KA berangkat, nama yang tertera dalam tiket harus sesuai dengan kartu tanda pengenal yang dimiliki penumpang. Program angkutan Lebaran di bidang keamanan dan ketertiban akan dilaksanakan tambahan pengawalan KA oleh personel Polri, pengamanan stasioner di stasiun-stasiun penting dan padat penumpang. “Serta patroli lintas oleh anggota Brimob seperti tahun lalu, pemeriksaan barang-barang bawaan penumpang yang mencurigakan, pembuatan spanduk himbauan larangan, serta peringatan di stasiun-stasiun dan perlintasan sebidang yang ramai lalu lintas,” tutup Sugeng. (dru/dnl)

Konsumsi Premium Turun Drastis BERDASARKAN data yang dimiliki oleh pihak Pertamina, pasca keputusan Pemerintah yang menaikan harga BBM beberapa waktu lalu, konsumsi premium hingga kemarin tercatat mengalami penurunan hingga angka 20% dibandingkan angka sebelum terjadinya kenaikan. PALEMBANG, RP – “Konsumsi bensin di Sumatera Selatan untuk jenis bensin biasanya 1.600 kiloliter perhari, setelah kenaikan yang lalu turun menjadi 1.300 kiloliter perhari, berarti ada 300 kilo liter yang tidak terserap. Mungkin ini hanya karena ma-

suk puasa saja, intinya kita sebagai produsen akan menyiapkan berapapun yang diminta oleh konsumen,” ujar Ageng Giriyono selaku GM Pertamina Marketing Operation Region 2 di Griya Agung, Rabu (17/7). Khusus untuk solar, pihaknya

mencatat jika tidak terjadi penurunan permintaan seperti yang terjadi pada bahan bakar jenis premium. “Kalau solar mungkin terjaga dengan adanya distribusi sembako menjelang puasa, kita lihat semuanya masih berjalan normal hingga sekarang. “ Meskipun begitu, Ageng menegaskan jika pihaknya tetap mengalokasikan kuota tambahan guna menyambut datangnya hari besar mendatang, kita tetap siapkan kuota tambahan sekitar 10% dari biasanya, kalau memang kurang nanti akan kita tambah secara bertahan sesuai kondisi. Disinggung mengenai tujuan

Kampoeng Ramadhan di Peninsula Hotel PALEMBANG, RP – Ada yang berbeba di Peninsula Hotel pada Rabu (17/7), , ada banyak anak-anak yang berkumpul disana, terlihat wajah lugu para anak panti asuhan tersebut memasuki salah satu hotel ternama di Kota Palembang untuk mengikuti acara silaturahmi dan buka bersma dengan Hotel Peninsula. Mopriantika, public relation mengatakan acara tersebut merupakan rangkaian acara Hotel Peninsula di bulan Ramadan, mengusung tema indahnya berbagai acara kehangatan acara tesebut begitu terasa. Ia mengatakan, berbagai kegiatan dilaksanakan dalam kegiatan kali itu, acara kami mulai sejak pukul 16.30 WIB hingga selesai, dengan berbagai acara seperti tausyiah, gathering bersama, pembagian sembako serta buka bersama dan pembagian sedikit uang. Tak hanya itu sambung wanita cantik itu, untuk semakin menggugah rasa berbagai dengan para anak yatim, kami juga menganjurkan kepada para karyawan untuk memberikan pakaian layak pakai mereka. “Alhamdulillah, ada banyak pakaian layak pakai yang bisa kami bagikan kepada yang membutuhkan,” imbuhnya.

utama dirinya berkunjung ke griya Agung, Ageng Giriyono menegaskan jika tujuan utamanya hanyalah bersilaturahmi biasa dengan kepala daerah di tempat barunya bertugas. Selain itu, kedatangannya ke Griya Agung untuk melaporkan kesiapan pihaknya dalam menyuplai kebutuhan bahan bakar di Sumsel. “Inikan kali pertama saya datang ke Griya Agung, tadi ketemu Pak Gubernur hanya silaturahmi biasa. Selain itu memang menyampaikan kesiapan kita dalam menyuplai bahan bakar minyak dan gas untuk kebutuhan se-Sumsel,”

ungkapnya. Manager Humas Operation Region II, Alicia Izanova disaat yang sama mengatakan, menyambut baik jika memang terjadi pelemahan penyerapan bahan bakar bensin yang terjadi seperti sekarang ini. “Jika memang hingga nanti masih terus seperti ini permintaan konsumen terhadap bensin, tentu ini bagus berarti kita dapat menghemat BBM. Kalau BBM jenis solar permintaan dan konsumsinya masih normal tidak ada penurunan, kita akan melakukan pantauan langsung menjelang lebaran, terhitung dari H-15 hingga H+15,” pungkasnya. (alk)

Dolar Betah di Atas Rp 10.000

Wamendag: Ini Berat!

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

BUBER : Peninsula Hotel buka bareng bersama anak panti asuhan, termasuk tausyiah, gathering bersama, pembagian sembako, Rabu (17/7).

Acara tersebut juga mengundang dua panti asuhan yang berada dekat dengan hotel peninsula yang terletak di jalan residen H Abdul Razak, “ untuk di peni sula sendiri, di bulan ramadan ada program ramadan dengan tema kampoeng ramadhan, dengan memberikan berb-

agai paket special dengan harga lebih murah,” sambungnya Ia juga mengatakan, dalam waktu dekat peninsula akan menambah cabang baru, yang saat ini pengerjaannya sudah 70 persen yang direncanakan dalam waktu dekat akan di rampungkan pengerjaannya. (can)

JAKARTA, RP - Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi mengatakan pelemahan mata uang rupiah atas dolar AS akan berdampak pada kinerja perdagangan Indonesia. Alasannya impor Indonesia sampai saat ini jauh lebih besar bila dibandingkan dengan ekspor. “Yah ini berat, bagi kami pelemahan rupiah sangat kami cermati dan perhatikan, saat ini impor kita masih kuat, terkait erat dengan investasi yang tumbuh. Impor itu untuk realisasikan investasinya, kalau misalnya nilai dolar makin kuat, berarti setiap satu dolar nilai rupiah yang dikeluarkan jadi lebih besar,” ungkap Bayu saat ditemui di Kantor Kementerian Perdagangan Jakarta, Rabu (17/7/2013). Artinya menurut Bayu dampak negatif dari pelemahan rupiah adalah biaya produksi maupun investasi jadi jauh lebih tinggi. Sehingga ia mencermati betul pergerakan rupiah dan dampaknya yang bisa memicu inflasi. “Jadi kita betul-betul dua yang jadi perhatian kita, yakni posisi dolar makin kuat, yang satu neraca riilnya dalam bentuk rupiah kita masih tertekan, dan kedua inflasi. Inflasi yang datang dari barang-barang impor,” imbuhnya. Di sisi yang lain, menurut Bayu, ada dampak positif dari pelemahan rupiah yaitu

tumbuhnya daya saing ekspor. Namun banyak negara tujuan ekspor Indonesia yang kondisi ekonominya saat ini tidak sehat. Sehingga berdampak pada laju ekspor Indonesia yang melambat.

Yah ini berat, bagi kami pelemahan rupiah sangat kami cermati dan perhatikan, saat ini impor kita masih kuat, terkait erat dengan investasi yang tumbuh. Impor itu untuk realisasikan investasinya, kalau misalnya nilai dolar makin kuat, berarti setiap satu dolar nilai rupiah yang dikeluarkan jadi lebih besar.

Bayu Krisnamurthi Wakil Menteri Perdagangan

“Meskipun kita juga harus melihat pelemahan rupiah di satu sisi memberi tambahan daya saing untuk ekspor. Jadi di sini yang harus kita perhatikan bagaimana netto-nya nanti antara peningkatan ekspor maupun posisi kita dari sudut impor,” ungkap Bayu. “Sayangnya, untuk ekspor hampir seluruh pasar kita terjadi pelemahan seperti China, India, semua melakukan koreksi terhadap growth (pertumbuhan) ke bawah. Saya kira hal yang sangat kita cermati,” kata Bayu. (wij/dru)


4

RADAR SUMSEL

RADAR PALEMBANG, KAMIS 18 JULI 2013

Gadai BPKB

Melonjak Guna mendapatkan dana segar yang cepat, jalan singkatpun ditempuh. Gadai menjadi solusi rutin mendapatkan uang dalam waktu sekejap. Jenis barang yang digadai, yakni motor. Tentu bukan unit sepeda motornya, tapi BPKB-nya. Salah satu yang mulai merasakan dampak kenaikan tersebut, Sinarmas Multi Finance.

PALEMBANG, RP - Sinarmas Multi Finance mencatat terjadi lonjakan yang signifikan pinjaman dengan agunan BPKB kendaraan, baik mobil maupun motor, lonjakan terjadi sejak awal puasa lalu dan diprediksi lonjakan bakal lebih tinggi lagi dua pekan sebelum lebaran. Korwil PT SinarMas Multi Finance area Sumsel dan Babel, Oktavianus, Rabu (17/7) mengatakan,

tren pinjaman di Sinarmas saat ini terjadi lonjakan yang signifikan, dibandingkan sebelum puasa lonjakannya dikisaran 25 persen. Rata-rata konsumen yang datang menggadaikan surat kendaraan untuk keperluan puasa dan lebaran mendatang. “BPKB motor dan mobil masih menjadi dominasi agunan pinjaman di Sinarmas. Hal ini karena jaminan BPKB untuk mendapatkan pinjaman paling praktis karena kendaraan masih bisa dipakai kemana-mana,” ujarnya. Saat ini kata Oktavianus, ratarata dana yang dikeluarkan setiap bulan untuk keperluan pembiayaan mobil sekitar Rp7 miliar, sementara untuk pembiayaan motor rata-rata pembiayaan motor Rp10 miliar setiap bulannya. Sinarmas sendiri khusus jelang lebaran ini menyediakan stok uang yang berlipat untuk memenuhi kebutuhan

konsumen. Dikatakan Oktavianus, pinjaman untuk BPKB motor lebih dominan karena outlet untuk motor di Sumsel lebih banyak berjumlah 12 outlet sementara untuk mobil hanya beberapa cabang, selain itu tren penjualan motor memang sangt mendomonasi ketimbang mobil. “Penjualan motor itu lebih dari 5 ribu setiap bulan, jika diambil 10 persen saja dari jumlah tersebut tentu gadai BPKB akan tinggi, apalagi usai kenaikan BBM kebutuhan masyarakat kian meningkat sementara disatu sisi menjelang lebaran,” katanya. Di Sinarmas Multi Finance, nasabah bisa mendapatkan pinjaman minimal Rp1,5 juta sementara besarannya disesuaikan dengan harga kendaraan. Setiap kendaraan yang suratnya digadaikan akan dihargai 75 persen dari total harga kendaraan. Untuk kendaraan sendiri terutama mobil Sinarmas menerima maksimal usia mobil tahun 1985 ketas hingga keluaran terbaru, sementara keluaran dibawahnya tidak diterima kecuali kondisinya masih bagus. “Untuk tenor sendiri maksimal 2 tahun untuk sepeda motor, sementara untuk mobil tenornya bisa sampai 4 tahun dengan bunga untuk motor sebesar 16 persen pertahun sementara untuk mobil 5,9 persen pertahun,” pungkasnya. (iam)

SFC Minim Pemain PALEMBANG, RP - Putaran pertama kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012/2013 peraih Sriwijaya FC terbilang cukup bagus finish di posisi tiga, walaupun diawal putaran Laskar Wong Kito sempat kesulitan di awal kompetisi namun grafik sepanjang putaran pertam terus meningkat. Posisi di tiga besar, terus dipertahankan SFC hingga beberapa laga diputaran kedua kompetisi hingga beberapa pekan sempat meneror posisi pemuncak klasemen sementara, Persipura Jayapura. Sayang, di tiga laga terakhir SFC mulai tampil melempem. Hanya meraup dua poin dan hingga membuat SFC gagal memperbaiki posisi dari urutan keempat. Bahkan klub berjuluk Laskar Wong Kito terbilang cukup rentan tergeser jika terus mengalami kegagalan. Meng-

ingat Mitra Kukar dan Barito Putra dibawahnya tak terpaut jauh dalam hal perolehan poin. Apalagi pada kenyataannya SFC sempat dihajar Persepam Madura United (P-MU) (0-4) di laga terakhir di kandang sendiri, Senin (15/7) lalu. Sebuah modal buruk jelang laga tandang ke markas PSPS Pekanbaru, Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai, Senin (22/7) mendatang. Pelatih SFC, Kas Hartadi mengungkapkan hasil ini jelas mempengaruhi tim secara mental. Tim yang dia anggap kehilangan motivasi di tiga laga terakhir seperti kesulitan dalam memetik kemenangan. Meski diakuinya motivasi mengendur bukan satusatunya faktor rapuhnya SFC. Menurut Kas, satu fakta lain yang membuat timnya mulai tampil tak konsisten adalah amunisi yang sangat terbatas. Tidak

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

banyak pilihan dalam meracik beberapa alternatif. “Seperti lawan Persepam, di bench kita hanya punya tiga pilihan yang dapat membawa perubahan, yakni Dodok Anang Zuanto, Diego Michiels dan Ramdani Lestaluhu. Ini dapat menipis lagi jika ada yang absen. Selebihnya kita hanya punya pemain muda yang minim jam terbang dan cukup riskan diturunkan saat situasi genting,” ungkap pelatih asal Solo. Mengenai terbatasnya pilihan pemain, Kas tidak menampik jika banyaknya pemain yang dilepas di putaran pertama lalu membawa dampak besar. Sebuah blunder yang menyebabkan stock amunisi terbatas. Kendati mendatangkan dua punggawa anyar, tetapi tetap dianggap tak sebanding dengan kenyataan SFC melepas tujuh pemain. (ben)

FOTO : DONNY SETYAWAN/RADAR KUDUS

TUNJUKAN CONTOH : Kepala KPPBC TMC Kudus Anto Trihananto menunjukkan contoh bahwa awal tahun 2014 kemasan bungkus rokok yang beredar harus menunjukkan gambar ekstrem penyakit yang diderita apabila mengkonsumsi rokok.

12 JCH Banyuasin Tertunda BANYUASIN, RP – Kementerian Agama Provinsi Sumsel, merilis nama dan jumlah Jamaah Calon Haji (CJH) yang berangkat ke tanah suci, kemarin. Termasuk juga nama JCH asal Banyuasin. Dari data tersebut, ada 12 JCH asal Banyuasin tertunda berangkat di tahun 2013 ini. Kasubag TU Kemenag Banyuasin, H Salni Fajar mengatakan, jika 12 nama tersebut resmi dirilis oleh Kemenag Banyuasin, alasannya sendiri, hanya pihak Kemenag Sumsel yang mengetahui. “Ya, yang punya wewenang itu Kemenag Sumsel, kami dari Banyuasin hanya menerima laporannya saja jumlah dan nama yang tidak berangkat tahun ini, total ada 12 nama dari 100 JCH asal Banyuasin,” kata Salni Rabu (17/7). Sehingga, di tahun 2013 ini, kata Salni, hanya 88 JCH asal Sum-

sel yang bakal berangkat ke tanah suci untuk melaksanakan rukun Islam yang ke 5 tersebut. “Artinya, hanya 88 saja yang berangkat, karena 12 JCH kita ditunda keberangkatannya,” kata Salni. Meski begitu, Kemenag Sumsel, tetap memprioritaskan untuk 12 JCH ini menempuh perjalanan haji tahun 2014 mendatang. Dan, 12 JCH diminta bersabar, karena hanya penundaan keberangkatan saja. “Yang batal berangkat ini, mereka akan diprioritaskan untuk berangkat tahun depan, itu janji dari pihak Kemenag,” janjinya. Untuk keberangkatan sendiri, rencananya akan dilakukan pada 20 September untuk kloter Sumsel. Di Sumsel sendiri, jumlah JCH yangberangkat ke tanah suci berjumlah 5040. “Tapi kita tidak tahu, apakah kloter pertama itu Banyuasin atau Kabupaten dan kota lainnya, yang

jelas kloter pertama Sumsel berangkat pada 20 September 2013 nanti,” katanya. Kemenag Banyuasin sendiri berpesan, kepada 88 JCH Banyuasin yang dipastikan berangkat, untuk menggunakan masker mencegah ancaman bahaya virus Korona yang sekarang menjadi momok bagi Pemerintah Arab Saudi. “Virus korona belum ada obatnya, belum ada vaksinya, namun ada yang bisa dilakukan sebagai upaya pencegahan,” katanya. Ada dua pencegahan yang dapat dilakukan jemaah haji. Pertama menjaga kesehatan dengan minum air yang banyak, makan, dan istirahat yang cukup. “Pencegahan kedua, asal muasal virus tersebut dari bersin dan batu, sehingga jemaah haji yang memiliki risiko tinggi untuk menggunakan masker,” pungkasnya. (tri)

Wakil Pemimpin Al-Qaeda Yaman Tewas SANAA, RP - Seorang pemimpin Al-Qaeda setempat tewas dalam serangan pesawat tanpa awak Amerika Serikat yang dilancarkan di Yaman. Kematian militan itu dikonfirmasi oleh kelompok Al-Qaeda di Semenanjung Arab atau Al-Qaeda in the Arabian Peninsula (AQAP). Pemimpin AQAP mengkonfirmasi kematian wakilnya yang bernama Saeed al-Shehri itu. Disebutkan bahwa wakil pemimpin

AQAP itu tewas dalam serangan pesawat tak berawak AS. “Sheikh Saeed al-Shehri, alias Abu Sufyan al-Azdi, tewas dalam serangan pesawat tak berawak AS,” kata pemimpin AQAP, Ibrahim alRubaish, dalam video yang diposting di situs-situs Islamis, seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (17/7). Rubaish tidak menyebutkan kapan Shehri tewas. Namun dikatakannya “lemahnya langkah-

langkah keamanan selama hubungan-hubungan telepon memungkinkan musuh mengidentifikasi dan membunuhnya”. Shehri selama ini telah diburu otoritas Yaman. Dia pun telah beberapa kali lolos dari upaya-upaya pembunuhan dirinya. Bahkan kematiannya telah diumumkan beberapa kali oleh otoritas Yaman, yang terbaru pada 24 Januari lalu. (ita/nrl)

Terlibat Narkoba Briptu AF Ditahan MUARA ENIM, RP - Briptu AF yang bertugas di Satuan Sabhara Kepolisian Resor (Polres) Muara Enim ditangkap Tim Gabungan, Sat Res Narkoba dan Propam Polres Muara Enim. Dalam penangkapan tersebut, petugas berhasil mengamankan barang bukti 11 paket sabu-sabu. \ Penangkapan oknum Sabhara tersebut bermula dari banyaknya laporan masyarakat melalui Sort Massage Service (SMS) ke nomor online Kapolres Muara Enim. Dari laporan tersebut ditindaklanjuti oleh Satuan Narkoba dan Unit Propam Polres Muara Enim. Dipimpin langsung Kasat Res Narkoba Iptu Tony Priyanto dan Kepala Seksi (Kasi) Propam Iptu Asmuni dan anggota lainnya, melakukan penyelidikan sekaligus penyisiran ke lokasi tempat pelaku biasanya melakukan transaksi. Hanya saja, upaya petugas belum membuahkan hasil. Lalu, petugas berhasil menemukan pelaku di Jalan SMB II Lorong Cahaya usai mengisi bahan bakar minyak (BBM) eceran, Selasa (16/7) sekitar pukul 11.00 WIB. Petugas lalu menghentikan laju kendaraan pelaku yang mengendarai sepeda motor Dinas Pemda dengan nomor polisi BG2547 DZ. Awalnya, pelaku berontak saat akan diamankan, namun berkat kesigapan petugas pelaku dapat diredam. Selanjutnya, pelaku diminta untuk menunjukan barang bukti narkoba miliknya. Hanya saja pelaku, menolak dengan alasan dia tidak memiliki narkoba sebagaimana dituduhkan, petugas tidak percaya begitu saja, lalu pelaku dimasukan ke dalam mobil petugas untuk dilakukan penggeledahan. Belum lah masuk ke dalam mobil, pelaku membuang sesuatu dari dalam saku celananya. Petugas pun mulai curiga apa yang dibuang pelaku, ternyata yang dibuangnya adalah dompet kecil. Namun petugas tidak langsung membukanya melainkan menggiringnya ke rumahnya untuk melakukan penggeledahan dengan tujuan untuk mencari barang bukti narkobanya. Telah sampai di rumahnya, petugas baru membuka isi dompet milik pelaku, ternyata berisikan sabu-sabu sebanyak 11 paket, dengan rincian, 9 paket kecil dan masing-masing 1 paket sedang dan besar. Di rumah pelaku, petugas tidak menemukan barang bukti narkoba lainnya. Kasat Res Narkoba Iptu Tony Priyanto yang ditemui di ruangannya, Rabu (17/7), membenarkan telah menangkap pelaku, Briptu AF yang merupakan anggoota Sabara Polres Muara Enim. “Briptu AF, kita tangkap setelah menindaklanjuti banyak nya laporan masyarakat yang resah atas bisnisnya yang diduga sebagai pengedar narkoba jenis sabu-sabu,”ungkap Tony. Sementara itu Kapolres Muara EnimAKBPMohamadAris menegaskan, pihaknya tidak tebang pilih dalam pemberantasan narkoba, termasuk bagi anggota kepolisian yang terlibat. Penangkapan oknum Briptu AF, kata Aris, merupakan bentuk keseriusan dalam pemberantasan narkoba.“Polres tidak hanya mengungkap pelaku dari luar saja, melainkan kalau ada anggota yang terlibat, maka kita tindak juga. Jadi, pengungkapan ini ada keseimbangannya,”pungkas Aris. (yan)

klik...........www.radarpalembang.biz


5

SAMBUNGAN

RADAR PALEMBANG, KAMIS 18 JULI 2013

Bisnis Gadai Mengalami Lonjakan Jelang Hari Raya (1)

Muhamin Iskandar Ilham - PALEMBANG GUNA mendapatkan dana segar yang cepat, jalan singkatpun ditempuh. Gadai menjadi solusi rutin mendapatkan uang dalam waktu sekejap. Jenis barang yang digadai, yakni motor. Tentu bukan unit sepeda motornya, tapi BPKB-nya. Salah satu yang mulai merasakan dampak kenaikan tersebut, Sinarmas Multi Finance.

“Kamis

Mobil Dihargai 75% dari Harga Kendaraan

SINARMAS Multi Finance mencatat terjadi lonjakan yang signifikan pinjaman dengan agunan BPKB kendaraan, baik mobil maupun motor, lonjakan terjadi sejak awal puasa lalu dan diprediksi lonjakan bakal lebih tinggi lagi dua pekan sebelum lebaran. Korwil PT SinarMas Multi Finance area Sumsel dan Babel, Oktavianus, Rabu (17/7) mengatakan, tren pinjaman di Sinarmas saat ini terjadi lonjakan yang signifikan, dibandingkan sebelum puasa lonjakannya dikisaran 25 persen. Rata-rata konsumen yang datang menggadaikan surat kendaraan untuk keperluan puasa dan lebaran

Dari Hal 1).........................................................

perkara besar akan disidang di pengadilan negeri palembang, sudah barang tentu, esok seperti kamis yang lalu, PN Palembang akan mendapat penjagaan ketat dari pihak kepolisian. “Biasanya ada puluhan pihak kepolisian yang berjaga, itu dari Kamis yang lalu, apalagi, Kamis nanti pula (hari ini,red) akan dimulai sidang perdana korupsi pengadaan Alkes salah satu universitas negeri di Sumsel,” jelas sumber Koran ini. Dikatakannya, pagi hari sekitar pukul 09.00 WIB, sidang akan diawali sidang perdana korupsi pengadaan Alkes, kemudian dilanjutkan dengan sidang tuntutan nasabah Bank Commonwealth yang merasa tabungannya digelapkan oleh oknum bank asing tersebut. Sidang yang bersidang dengan agenda jawaban terhadap

Arab Saudi

gugatan penggugat oleh tergugat dari Bank Commonwealth. “Setelahnya, atau bisa jadi dalam waktu yang bersamaan akan ada sidang pidana pengrusakan kotak suara pada Pilwako Palembang, dalam sidang tersebut, diagendakan pembacaan pledoi oleh terdakwa,” jelasnya. Kemudian, sambungnya, untuk sidang Bank Commonwealth, sudah memasuki sidang kedua, semenatara untuk sidang pengrusakan kotak suara hanya menunggu beberapa sidang lagi hingga akhirnya sampai pada agenda vonis. “Seperti yang telah diketahui sebelumnya, pada Kami lalu, untuk sidang kasus pengrusakan kotak suara pada pilwako palembang, hakim berkata agar kasus tersebut bisa putus sebelum hari raya Idul Fitri,” jelasnya. (can)

Dari Hal 1)..........................................

berbeda dengan ajang SEA Games tahun 2011 lalu. Salah satu yang mencolok yakni pesertanya, tentunya akan berbeda karater peserta dari negara-negara Asia Tenggara atau pada SEA Games XXVI 2011 dengan Timur Tengah,” kata, Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin, saat dibincangi usai buka bersama dengan para pemain Sriwijaya FC dan Sporter SFC, di Griya Agung, Selasa (16/7). Alex juga mengatakan, karakter para atlet dan offisial negara timur sangat lah berbeda, karena mereka semuanya terbiasa dengan kemewahan. Sedangkan perbedaannya dengan SEA Games lalu itu pengelompokan atlet itu berdasarkan cabang olahraga sedangkan ISG ini berdasarkan negara. “Inilah yang kita pikirkan saat ini, dalam segi hotel dan makanan nya pun berbeda dengan SEA Games lalu. Contohnya kita akan memisahkan hotel negara Arab Saudi dan Syria, karena kedua negara tersebut sedang konflik, ditakutkan terjadi hal yang tak diinginkan. Oleh karena itu salah satu negara tersebut akan digabungkan dengan negara-negara Asia,” ujarnya. Disamping itu, para peserta yang mayoritas berbahasa Arab sehingga mereka meminta Liaison Organizing (LO) tidak hanya mahir berbahasa Inggris juga bahasa Arab, serta mereka juga meminta para securitynya berpostur tubuh tinggi. Dari segi kedatangan, Alex mengatakan panitia tentunya akan berkoordinasi dengan pihak ban-

dara internasional SMB II, jangan sampai kedatangan pesawat sewa itu menggangu kelancaran jadwal penerbangan pesawat komersil dalam negeri. Karena sejumlah negara telah menyatakan akan membawa kontingen dengan pesawat sewa karena memiliki jumlah atlet dan ofisial yang relatif banyak. Sebelumnya, Sekertaris Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia Provinsi Sumatera Selatan Maryama Bustam, mengatakan, pihaknya juga menyiapkan berbagai hotel berbintang di Kota Palembang mengingat sejumlah negara asal Timur Tengah enggan ditempatkan di Wisma Atlet Jakabaring. Pihaknya pun telah mewaspadai tindakan dari negara peserta yang memesan kamar hotel secara keseluruhan. “Sumsel berkaca pada kejadian SEA Games lalu yang kecolongan karena Brunai Darussalam telah memesan seluruh kamar di dua lantai sebuah hotel berbintang. Untuk itu, telah dilakukan koordinasi dengan pengelola hotel untuk menolak semua pemesanan tanpa melewati panitia lokal,” ujarnya. Masih kata Maryama, mengingat jumlah hotel berbintang di Palembang hanya enam, oleh karena itu pihaknya harus benar-benar dioptimal agar para negara peserta dapat terlayani semua.“Upaya ini kita lakukan karena demi maksimalkan penginapan yang tersedia di Palembang mengingat peserta ajang olahraga negara-negara anggota OKI itu sekitar 2.000 orang atlet dan 2.500 orang ofisial dari 25 negara,” pungkasnya. (ben)

Air Mineral

mendatang.“BPKB motor dan mobil masih menjadi dominasi agunan pinjaman di Sinarmas. Hal ini karena jaminan BPKB untuk mendapatkan pinjaman paling praktis karena kendaraan masih bisa dipakai kemana-mana,” ujarnya. Saat ini kata Oktavianus, rata-rata dana yang dikeluarkan setiap bulan untuk keperluan pembiayaan mobil sekitar Rp7 miliar, sementara untuk pembiayaan motor rata-rata pembiayaan motor Rp10 miliar setiap bulannya. Sinarmas sendiri khusus jelang lebaran ini menyediakan stok uang yang berlipat untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Dikatakan Oktavianus, pinjaman untuk BPKB motor

nya di daerah Talang Semut, harga Aqua cup yang dijual oleh salah satu warung harganya mencapai Rp 22 ribu per kotaknya. “Rp 22 ribu sekotak, sebelumnya Rp 20 ribu sekotaknya, “ujar Nila, seorang pelayan warung tersebut. Indomaret yang berada di jalan Merdeka, harga Aqua cup yang dijual tertera pada harga Rp 21.500 untuk setiap kotaknya. Di Jalan Ariodilah 3 kawasan IT I, harga air mineral kemasan dengan brand aqua, naik dari Rp. 20 ribu menjadi Rp 22 ribu, hal tersebut diungkapkan Cici, karena memang harga dari pemasok yang naik. “Berkaca dari tahun lalu, bahkan memasuki bulan puasa akhir harga akan lebih tinggi,” kata dia. Sementara untuk harga dengan brand Daira, naik dari Rp 14 ribu menjadi Rp 16 ribu. Menurut Cici, alasannya sama dengan yang lain, sebagai penjual, tentu kami akan menyamakan dengan harga modal. Nah, untuk di Kawasan Kemuning, tepatnya di daerah Lebak Mulyo, harga Daira mencapai Rp 17 ribu per dusnya, warung milik hasan misalkan, yang mengatakan kenaikan sudah sejak 2 minggu yang lalu, namun jika di ecer persatuan, menurutnya harga masih tetap Rp 500. Penjualan air minum dalam kemasan merek AQUA diberbagai pedagan yang ada di Kertapati dan Plaju cendrung kalah bersaing akibat banyaknya air minum dalam kemasan merek lain yang lebih murah makanya kebanyakan masyarakat justru memilih yang lebih murah. Faridah salah seorang pemilik warung

yang juga menjual air minum dalam kemasan berbagai merek di Kertapati menuturkan, dari hari ke hari penjualan air minum dalam kemasan merek Aqua makin sedikit, dibandingkan dengan merek lain jauh tertinggal. Merek-merek baru yang saat ini banyak dijual dipasaran justru banyak diburu masyarakat. “Kebanyakan orang yang membeli air minum dalam kemasan dalam jumlah banyak untuk acara hajatan, pernikaan dan pesta lainnya. Dari sekian banyak pembeli hanya beberapa gelintir yang memilih Aqua. Rata-rata alasan mereka karena harganya mahal,” kata Faridah. Lebih lanjut dikatakannya, sejak wala tahun lalu Aqua sudah beberapa kali mengalami kenaikan harga, namun tiap ada kenaikan selisihnya tidak terlalu sedikit. Seperti Aqua untuk ukuran canggkir, setiap dus dijual dengan harga Rp18-20 ribu, sementara merek lain masih dijual dengan harga dibawah Rp15 ribu. Untuk kemasan botol ukuran 1,5 liter harga jualnya saat ini dikisaran Rp5 ribu keatas. Sementara merek lain harganya dikisaran Rp4 ribu kebawah. Sementara untuk kemasan galon ia menuturkan sudah hampir satu tahun ini tidak menjualnya lagi karena terkendala suplai yang terputus. Sementara disisi lain kebanyakan masyarakat menggunakan jasa galon isi ulang yang jauh lebih murah. Hal serupa diutarakan Muallimin salah seorang pemilik warung yang ada di kawasan Tangga Takat Plaju. Menurutnya, harga Aqua jauh lebih mahal

dibandingkan dengan merek lain. Sementara masyarakat cendrung memilih yang harganya lebih murah. “Untuk menjual eceran, saat ini sudah tidak bisa lagi menjual air minum merek Aqua yang cangkir dengan harga Rp500, sebab harganya mengalami kenaikan sekitar Rp4 ribuper dusnya. Harga jualnya sekitar Rp17 ribuan perdus, sementara merek lain masih dikisaran Rp13 ribuan,” ungkapnya. Dengan selisih harga yang demikian tentu masyarakat akan berpaling dan memilih merek yang lebih murah, makanya Aqua saat ini sangat susah untuk menjualnnya. Jika ada yang membelinya tentu dari kalangan elit yang memilik minuman berkelas untuk konsumsi sehari-hari. Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Disperindagkop Kota Palembang, Yustianus mengatakan, kenaikan seperti ini biasa terjadi saat menjelang hari raya besar terlebih lagi dengan kenaikan harga BBM belum lama ini sehingga secara tidak langsung berdampak terhadap biaya produksi perusahaan yang tentu saja berdampak ke harga barang atau produk mereka. “Hal seperti ini masih kita anggap wajar, sebab banyak faktor yang memang dapat mempengaruhinya seperti menjelang hari raya dan kenaikan BBM, “ kata dia. Meski demikian, lanjut Yustianus pihaknya akan terus memantau perkembangan dilapangan dengan agar jangan sampai nantinya harga dapat melambung dan memberatkan masyarakat. (tma/can/alk/iam)

Dari Hal 1)....................................................................................................................................................................................................................

hanya dilayani oleh dua pabrik, yakni di Lampung dan Medan yang mendistiribusikan ke seluruh wilayah di Pulau Sumatera. Oleh karena itu, hadirnya pabrik baru di Solok ini jumlah pasokan mengalami peningkatan dari 200 ribu galon perbulannya menjadi 300 ribu galon perbulannya. “Dulunya kita hanya dapat pasokan 200 ribu galon perbulan kini dengan hadirnya pabrik baru pasokan kita bertambah menjadi 300 ribu galon perbulannya,” ujarnya. Tren peningkatan konsumsi air mineral saat bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri, pihaknya telah mengatasipasi kelangkaannya. Langkah tak hanya melakukan pengiri-

Integrasi

raan. Setiap kendaraan yang suratnya digadaikan akan dihargai 75 persen dari total harga kendaraan. Untuk kendaraan sendiri terutama mobil Sinarmas menerima maksimal usia mobil tahun 1985 ketas hingga keluaran terbaru, sementara keluaran dibawahnya tidak diterima kecuali kondisinya masih bagus. “Untuk tenor sendiri maksimal 2 tahun untuk sepeda motor, sementara untuk mobil tenornya bisa sampai 4 tahun dengan bunga untuk motor sebesar 16 persen pertahun sementara untuk mobil 5,9 persen pertahun,” pungkasnya. (*/bersambung)

Dari Hal 1)..................................................................................................................................................................................................................

terjadi ketika hendak memasuki perayaan besar seperti puasa dan lebaran. “Kita hanya menyesuaikan harga air mineral dusan dengan toko yang ada di sekitar, jadi jangan sampai merugi saja,” kata Fajar ditemui di tokonya. Ditempat lain, hal yang sama juga terjadi seperti di Toko Al Bariq, Kelurahan Talang Kelapa, Kecamatan Alang Alang Lebar (AAL) kenaikan sejumlah air minum kemasan mulai dialami semenjak akhir bulan Juni lalu. Pemilik toko, Supratman di Talang Kelapa, Rabu (17/7) mengungkapkan, jika sebelumnya air minum kemasan seperti Aqua yang sebelumnya dijual seharga Rp 18 ribu kini naik menjadi Rp 20 ribu, lalu Alfa One sebelumnya Rp 13 ribu kini naik menjadi Rp 15 ribu. “Semua jenis air minum kemasan kini telah berangsur naik dengan rata-rata kenaikan Rp 2 ribu ,” kata dia.“Sekarang harganya Rp 21 ribu perkotak, kemarin sebelum naiknya harga BBM kita jual Rp 18.500 perkotak, kita tidak bisa lagi jual dengan harga sama karena naiknya langsung dari agen tempat kita membeli Aqua,”ujar Cik Ola pemilik warung di daerah Kancil Putih Kecamatan Bukit Besar, Palembang. Harga yang dijual oleh cik Ola ini terbilang sangat standar. Pantauan harga di salah satu Riemart, Jalan Demang Lebar Daun, harga yang dijual justru lebih tinggi yakni 21.500 untuk setiap kotaknya. Beralih ke kecamatan Bukit Kecil tepat-

Aqua Stok

lebih dominan karena outlet untuk motor di Sumsel lebih banyak berjumlah 12 outlet sementara untuk mobil hanya beberapa cabang, selain itu tren penjualan motor memang sangt mendomonasi ketimbang mobil. “Penjualan motor itu lebih dari 5 ribu setiap bulan, jika diambil 10 persen saja dari jumlah tersebut tentu gadai BPKB akan tinggi, apalagi usai kenaikan BBM kebutuhan masyarakat kian meningkat sementara disatu sisi menjelang lebaran,” katanya. Di Sinarmas Multi Finance, nasabah bisa mendapatkan pinjaman minimal Rp1,5 juta sementara besarannya disesuaikan dengan harga kenda-

man melalui jalur darat juga akan melakukan pengiriman melalui jalur air. Sehingga nantinya dapat mengurangi kelangkaan di tingkat ritel. Memenuhi permintaan tersebut, suplai barang dari pabrik tidak lagi disimpan di dalam gudang, langsung distribusikan kepada para penjual dimana di hari-hari biasa hanya melayani 2 shift, kini hingga 3 shift dalam memenuhi permintaan akan air galon Aqua tersebut. “Berdasarkan pengalaman kita tahun lalu, kelangkaan ini disebabkan memang jumlah distribusi yang terbatas tapi ditahun kita yakini tidak ada kelangkaan ditingkat ritel karena selain distribusinya

melalui jalur darat juga menggunakan jalur laut,” ungkapnya.Ketika ditanya mengenai adanya kenaikan harga, Ia pun mengakui jika memang ada kenaikan harga namun kenaikan tersebut bukan disebabkan nilai produksi yang meningkat akan tetapi terjadi tingkat transportasi. “Memang ada kenaikan harga namun bukan karena produksi tetap dampak naik BBM sehingga berdampa ke ongkos transportasi,” tegasnya. Di Palembang sendiri, memiliki 4 gudang untuk mempermudah penyaluran Aqua tersebut, yakni di kawasan Bukit, Km 14, Seberang Ulu serta Patal Pusri. Hal

tersebut dilakukan untuk meminimalisir akan kelangkaan Aqua di setiap sudut Palembang, disamping itu juga PT BSS juga menyalurkan Aqua ini hingga ke kabupaten dan kota di Sumsel, serta provinsi Bengkulu dan Jambi. Banyak produksi air kemasan galon produk lokak, Irianto mengakui tidak ada pengaruh akan keberadaan kompetitor lokal. Menurutnya, Aqua memiliki market sendiri sehingga diyakinkan para konsumen Aqua tidak beralih ke produk lain, karena pertumbuhan akan permintaan Aqua galon setiap tahunnya mengalami peningkatan hingga 30 persen. (ben)

Dari Hal 1)...........................................................................................................................................................................................................................

Dengan program ini kita targetkan bisa memproduksi 400 ribu ekor sapi setiap tahunnya, “ujar Ir Hj Misliha selaku Kakanwil Patani Sumsel di griya Agung, Rabu (17/7). Berbeda dengan program integrasi sapi sawit yang sempat dijalankan oleh Pemerintah, Patani Sumsel berencana untuk melibatkan masyarakat dan juga pihak koperasi agar ada simbiosis mutualisme sekaligus mendidik masyarakat agar mandiri dan juga mampu mengatasi permasalahan daging sapi di Sumsel secara bersama. Meski begitu, pihaknya tetap akan menggandeng pihak perbankan untuk membackup pengembangan program ini dari sisi permodalannya. “Kita utamakan koperasi untuk program ini, tapi kita harapkan juga bantuan dalam bentuk Perda oleh Pemerintah agar kita mendapat kemudahan untuk mengakses perbankan seandainya kita kesulitan modal.”bebernya. Khusus untuk jenis sapi yang akan dikembangkan, Misliha menuturkan jika pihaknya akan mengutamakan jenis sapi lokal untuk dikembangkan dalam program ini. “Kalau tidak cukup sapi lokal, kita akan minta Pemerintah mengizinkan kita mengimpor sapi betina untuk sukseskan program ini.”katanya. Sementara itu, Gubernur Sumatera Selatan, H Alex Noerdin mengatakan, melalui program integrasi sawit-sapi tentunya sangat penting untuk membantu peningkatan hasil pertanian dan terlebih lagi menurutnya bisa berdampak besar pada perekonomian rakyat. Menurut Alex, selain akan bisa mencapai swasembada daging nasional di Sumsel, juga melalui pola yang ditempuh pemerintah daerah bersama Patani ini sangat menguntungkan masyarakat, sebab dengan pola tersebut, keuntungan yang didapat masyarakat berlipat. Untuk itu petani atau peternak tidak perlu lagi mencarikan rumput untuk pakan sapi sebab telah tersedia rumput hijau di areal perkebunan. “Sumatera Selatan memiliki 800 ribu hektar perkebunan sawit, kalau saja setengah saja bisa kita kembangkan program ini dan berjalan dalam waktu 2 tahun, dengan begitu Sumsel bisa akan capai swasembada daging,’’ urai Alex usai melakukan audiensi dengan Patani di griya Agung kemarin. Rencana program tersebut, kata Alex juga bertujuan meningkatkan produktivitas tanaman sawit melalui pupuk organik yang dihasilkan dari limbah ternak sapi. Sebab

seperti diketahui perkebunan yang ada di Indonesia saat ini sudah diwajibkan menuju ramah lingkungan demi mewujudkan perkebunan kelapa sawit yang berkelanjutan melalui program dari Kementerian Pertanian. “Untuk mendukung itu Pemerintah Daerah akan siap mengintegrasikan program ini dengan dinas pertanian dan perternakan Sumsel, sehingga ini diharapkan menjadi salah satu strategi mengamankan kebutuhan daging lokal,’’ tukasnya. Terbanyak di Banyuasin Secara nasional jumlah ketersediaan ternak sapi dan kerbau mengalami penururnanan hingga pemerintah harus melakukan impor. Namun tidak demikian di Banyuasin, berdasarkan sensus pertanan 2013, angka komoditi sapi dan kerbau naik hingga tiga persen. Kepala Badan Pusat Statistik Banyuasin, Saring, SE mengatakan data sementara hasil sensus Pertanian Juni lalu, terdata 30.939 ternak sapi dan kerbau meningkat sekitar tiga persen dari pendataan 2011 lalu, yang mencatat 29.769 ekor. “Tapi data itu masih sementara, karena nanti yang meresmikan hasil sensus dari BPS pusat,’ jelasnya. Petugas sensus turun ke rumah-rumah dan kelompok tani melakukan pencacahan. Ternak sapi dan kerbau merata disetiap kecamatan, diantaranya di Balai Pembibitan Ternak dan Unggas Sembawa 610 ekor, di balai Insiminasi buatan Sembawa 23 ekor. Kemudian di Muara Padang 86 ekor, Talang Keramat 101 ekor dan sejumlah ternak di daerah lain. “Peningkatannya banyak faktor, diantaranya perkembang biakan dan bantuan ternak dari pemerintah pusat maupun kabupaten Banyuasin. Dari keseluruhan data se provnsi Sumsel, ternak sapi dan kerbau paling banyak di Banyuasin,” ungkapnya. Dia melanjutkan, pencacahan jumlah sapi dan kerbau dimulai sejak tahun 2011 lalu dilatar belakangi, isu stok daging sapi nasional menurun dan butuh penngkatan quota impor daging sapi. Kemudian terjadi perdebatan antara Kementrian Peternakan dengan kementeran perdaganganterkait data stok sapi itu. “Untuk memvalidkan data, BPS menurukan tim guna menghitung jumlah sapi dan kerbau 2011 lalun. Kemudian tahun 2013 ini kebetulan ada sensus pertanian, pendataan sapi dan kerbau juga dimasukkan sebagai salah satu komoditi,” ungkapnya. Pasok Sapi ke Jawa

Tingginya populasi dan permintaan daging sapi selama puasa hingga lebaran mendatang, membuat Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) OKU Timur menyiapkan stok sapi dalam jumlah besar. Untuk kebutuhan sapi pada lebaran 2013 ini, Disnakkan menyiapkan stok 1.050 ekor sapi. Jumlah tersebut selain untuk dikonsumsi masyarakat OKU Timur sendiri, sebagian diantaranya juga untuk “diekspor” ke berbagai daerah di pulau Sumatera hingga pulau Jawa. Menurut Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan OKU Timur, Ir Santio MM, dari stok yang disiapkan sebanyak 1.050 ekor sapi tersebut, sebanyak 460 ekor diantaranya diperuntukkan untuk memenuhi kebutuhan di OKU Timur. Kemudian untuk dikirim ke daerah lain disiapkan sebanyak 350 ekor. “Biasanya permintaan daging sapi meningkat terutama menjelang lebaran nanti, untuk itu baik untuk kebutuhan sendiri maupun ke keluar OKU Timur sudah menyiapkan stoknya. Untuk keluar OKU Timur, kita sering memasok sapi ke Padang, Jambi, Riau, Bengkulu hingga ke pulau Jawa,” ujar Santio, Rabu (17/7). Dikatakan Santio, sapi yang disiapkan untuk memenuhi kebutuhan selama puasa dan lebaran tersebut, semuanya merupakan sapi lokal OKU Timur yang dijamin bebas penyakit. Begitu juga dengan sapi potong yang dijual dipasar OKU Timur, hingga saat ini belum ditemukan adanya indikasi sapi yang mengandung virus ataupun penyakit. “Termasuk pula sapi glonggongan, di OKU Timur belum ditemukan. Apalagi untuk sapi di OKU Timur ini, sebelum dipotong terlebih dahulu kita periksa kesehatannya, jika memang layak maka kita memberikan rekomendasi bahwa sapi tersebut layak disembelih. Jadi peternak tidak asal potong, melainkan melapor dulu ke UPTD kita yang ada di seluruh Kecamatan,” ungkapnya. Sementara saat ditanya harga daging sapi potong saat ini, Santio mengatakan bahwa untuk harga masih terbilang stabil. Dari pantauan di beberapa pasar tradisional, daging sapi dijual antara Rp 95 ribu hingga Rp 120 ribu per kilogram. Sedangkan untuk ketersedian ayam menjelang lebaran, Disnakkan juga menyiapkan ayam sebanyak 123.000 ekor. Sementara permintaan ayam selama puasa hingga lebaran diprediksi mencapai 450.000 ekor.

Untuk itu pihaknya, telah mendatangkan pasokan ayam dari Palembang dan Lampung sekitar 327.000 ekor. “Untuk ayam memang sebagian besar kita datangkan dari luar. Dipasaran sendiri ayam potong dijual dengan harga antara Rp 25.000 hingga Rp 40.000 per kilogram,” pungkasnya. Keluhan Bulog Izin impor 3.000 ton daging sapi yang diminta Bulog lama keluarnya. Akhirnya impor daging yang harusnya terjadi sebelum puasa untuk menekan harga, terlambat masuknya. Direktur Perum Bulog Sutarto Alimoeso sempat mengeluh soal lamanya izin impor yang dikeluarkan kementerian teknis. Ia tidak banyak berkomentar dan tidak berani menyalahkan kementerian teknis itu. “Bulog ini BUMN yang ditugasi pemerintah. Kalau kita tidak tahu ya dikasih tahu, kita akan ikuti. Persoalannya dilihat saja. Saya tidak mau menyalahkan orang, saya selalu merespons bila ada keputusan. Pemerintah menilai hal-hal hambatan. Kalau Bulog dijadikan ujicoba alhamdulillah,” ujar Sutarto, Rabu (17/7/2013). Sutarto menambahkan, penting bagi pemerintah untuk membedakan importir dan penugasan sebagai importir. “Penting juga membedakan importir biasa dan penugasan. Penugasan itu crash program. Hal yang kecil bisa diselesaikan bukan mengistimewakan. Hal administrasi dan kecil bisa diselesaikan sambil berjalan,” imbuhnya. “Ini crash program, itu pasti ada risiko. Sekarang kepentingan masyarakat banyak, negara kalau dalam kondisi masyarakat banyak harus didahulukan dan bukan pakai uang negara. Ini bisnis, tetapi Bulog tidak ambil untung banyak. Mana yang ingin dahulukan masyarakat, perusahaan atau Bulog. Kan masyarakat. Pemerintah sepakat ini dipercepat kedatangannya,” katanya. Sejak awal, Bulog sudah menyatakan kesiapan untuk mendapatkan tugas baru menstabilkan harga daging walaupun dengan keterbatasan infrastruktur/fasilitas. “Infrastruktur bisa pinjam, kita sudah siap. Karena terakhir kita ikuti alurnya. Kalau kita membangun cold storage itu menambah biaya kan. Kalau tidak dipakai itu rugi. Kalau sewa masih menguntungkan karena 3.000 ton. Cold storage-nya di daerah Ciputat, kapasitas besar dan cukup modern dan saya kira memenuhi syarat. Secara total kita lebih murah daripada kita membangun,” jelas Sutarto. (alk/tri/awa)


6 SPORTBIZ

RADAR PALEMBANG, KAMIS 18 JULI 2013

Gunakan Pesawat Spesial

Pemain Liverpool Tiba di Indonesia

Messi: Neymar Akan Buat Perbedaan

Satu kendaraan istimewa menjadi tunggangan Liverpool saat melakoni tur pra musim kali ini. Pesawat spesial itu merupakan tindak lanjut kerjasama mereka dengan PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk. JAKARTA, RP - Sebanyak tiga negara Asia menjadi tujuan tur pra musim The Reds musim ini. Indonesia (Jakarta), Thailand (Bangkok), dan juga Australia (Melbourne), adalah ketiga negara itu. Mengawali tur pra musim itu, Liverpool sudah tiba di Jakarta, Rabu (17/7) siang WIB. The Anfield Gank mendarat di bandar udara Halim Perdana Kusuma, menumpang pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 991. Ada yang berbeda dengan tunggangan pesawat A330-300 yang ditumpangi Liverpool itu. Logo klub yang berupa burung Liver tampak menghiasi bagian depan badan pesawat. Tak hanya itu, tulisan You’ll Never Walk Alone bagian atas sayap pesawat widebody yang memiliki kapasitas 257 tempat duduk itu. Tampilan beda pesawat yang ditumpangi Liverpool itu tampaknya juga mencuri perhatian publik Inggris. Perbincangan mengenai pesawat yang akan menjadi kendaraan tim kesayangan Liverpudlian itu di pra musim kali ini sempat menjadi trending topic di Twitter, Selasa (16/7) malam kemarin Pemain Terkesan Sementara itu, kedatan-

BARCELONA,RP - Pemain bintang Barcelona Lionel Messi menolak dugaan bahwa duetnya dengan Neymar tidak akan berhasil. Messi optimistis rekan barunya itu akan cepat beradaptasi dengan permainan Barca. Neymar diangkut ke Camp Nou dari Santos dengan tebusan sebesar 57 juta euro. Perekrutan pemain sensasional Brasil itu diharapkan bisa membantu Messi mempertajam lini depan Barca. Seperti diketahui Los Cules mengalami ketergantungan terhadap Messi. Ketika si mesin gol absen menjelang musim berakhir, Barca kelimpungan sehingga cuma memperoleh titel juara La Liga saja. Meski Neymar sendiri pernah mengatakan dirinya siap mem-

bantu Messi. tapi kehadiran dia, tidak sedikit yang mempercaya akan membuat masalah lain di tubuh Blaugrana. Pesepakbola berusia 21 tahun ini punya banyak kualitas dan bisa saja menjadi rival Messi di atas lapangan. “Dia seorang pemain hebat dan dia tidak akan memiliki masalah dalam beradaptasi,” ucap pemain terbaik dunia empat kali itu kepada Marca. “Dia juga tidak akan punya masalah di luar lapangan. Dia adalah pemuda yang baik,” sambung Messi. “Kedatangan Neymar menambah banyak kualitas di tim. Dia sangat bagus dalam situasi satu lawan satu dan dia akan membuat perbedaan,” yakin pemain Argentina ini. (rin/krs)

Chelsea Bidik Rooney

FOTO :CHARLIE.LOPULUA/INDOPOS

MOMEN : Kapten tim Liverpool Steven Gerrard dijemput langsung oleh Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta. Pemain dan Official Liverpol menggunakan penerbangan khusus Garuda Indonesia.

gan Liverpool di Indonesia disambut dengan meriah oleh suporter mereka di Lanud Halim Perdana Kusuma. Para pemain The Reds pun merasa tersanjung dengan sambutan tersebut. Sebelum pesawat Garuda Indonesia yang membawa para pemain The Reds tiba pukul 14.00 WIB, sekitar 500 ratus lebih fans Liverpool (klaim bahkan mencapai 1.000 orang) sudah menunggu di depan pintu keluar VIP Lanud Halim, tempat di mana bus yang membawa rombongan keluar

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

setelah turun dari pesawat. Tak hanya di luar, di dalam lanud pun sudah banyak masyarakat yang kebanyakan pekerja bandara menunggu di tempat pesawat parkir. Sontak saja ketika pemain Liverpool keluar dari pesawat, nama-nama seperti Gerrard, Lucas, Agger dan lainnya langsung bergema. Tak lupa juga chant-chant serta hymne ‘’You’ll Never Walk Alone” berkumandang dan ketika bus melewati garbing VIP Halim, sambutan dari fans-fans yang ada lebih menggila.

Ini kemudian yang membuat para pemain merasa terkesima dan langsung mengabadikan momen tersebut lewat ponsel mereka. Seperti salah satunya Brad Jones, yang nge-twit foto suporter dari dalam bus. “Great welcome at the airport! #Jakarta #LFC,” demikian twit kiper Australia itu. “Indonesia, here we are. Thanks for an absolutely impressive welcome!!” timbal pemain baru Liverpool, Luis Alberto, yang juga memposting foto ketika turn dari pesawat. “Very warm recep-

tion here in Indonesia . #lfctour #jakarta #indonesia,” ujar Lucas Leiva di akun instagram miliknya. “Arrived in Indonesia, what a welcome,” demikian bek muda Liverpool, John Flanagan. Tak hanya sambutan di bandara, sejumlah fans Liverpool pun sudah menunggu para pemain di Hotel Mulia untuk berburu tanda tangan Steven Gerrard dkk. Pemandangan seperti ini akan jamak terlihat selama empat hari Liverpool berada di Jakarta. (mrp/cas)

LONDON,RP - Chelsea dikabarkan sudah memberikan penawaran untuk Wayne Rooney. Namun, Manchester United langsung menolak tawaran tersebut. Tawaran yang diajukan The Blues tidak mainmain. Mereka memang hanya menawarkan uang sebesar 10 juta poundsterling, tetapi pemain tambahan selaku barternya terbilang “wah”. Chelsea menawarkan Juan Mata dan David Luiz sebagai alat barter. Namun, seperti dikabarkan oleh Guardian, tawaran tersebut langsung ditolak oleh United. Penolakan itu sejalan dengan pernyataan manajer David Moyes yang menyebut status Rooney adalah ‘not for sale’. Rooney belakangan diyakini semakin mendekati pintu keluar Old Trafford. Sang striker dikabarkan kecewa atas pernyataan Moyes dan marah dengan cara United memper-

lakukan dirinya. Dasar kekecewaan Rooney pada Moyes adalah pernyataan yang dilontarkan bos baru ‘Setan Merah’ itu pekan lalu. Saat ditanya soal peluang Rooney hengkang, Moyes menyebut kalau dirinya masih membutuhkan Rooney andai Robin van Persie cedera. “Secara keseluruhan, yang saya pikirkan tentang Rooney adalah kami akan membutuhkannya jika Van Persie cedera dengan sebab apapun,” kata Moyes pekan lalu. Pernyataan Moyes tersebut kemudian dianggap menjadikan Rooney sebagai pilihan kedua setelah Van Persie. Rooney pun dikabarkan kecewa berat dengan pernyataan tersebut. “Wayne merasa bingung dan marah,” sahut orang dekat Rooney yang tak disebut namanya pada Guardian.(roz/ krs)

klik...........www.radarpalembang.biz


7

RADAR PALEMBANG, KAMIS 18 JULI 2013

MARI UJI KEMAMPUAN (MUK) Untuk SMP Kelas 7 A. Mata Pelajaran Kompetensi dasar Disusun oleh 1.

: Matematika : Melakukan operasi hitung bilangan bulat dan pecahan : Okti PS

12.

Sebuah tangga memiliki 10 anak tangga. Budi berada di anak tangga kedua, kemudian ia naik 7 tangga ke atas. Karena ada buku yang terjatuh, Budi turun 5 tangga ke bawah. Budi sekarang berada di posisi anak tangga ke ………………………..

Disusun oleh

Jika huruf A sampai Z yang berurutan diletakkan pada garis bilangan bulat sedemikian sehingga huruf P terletak pada titik nol, seperti terlihat pada gambar di bawah ini, maka:

a. b. c. d. e. 14.

16. C.

4.

a. Posisi huruf K berada pada bilangan …………… b. Posisi huruf Z berada pada bilangan …………… Suhu mula-mula lemari pendingin pada suatu ruang laboratorium adalah tiga derajat celsius dibawah nol. Jika suhu tersebut kemudian diturunkan dua puluh tujuh derajat Celsius, maka suhu lemari pendingin tersebut menjadi ………………… derajat Celsius.

5.

Invers bilangan dari hasil penjumlahan 2 - (-3) + 4 + ((-3) + 2) adalah ……………

6.

Sule sedang bermain kelereng. Ia menang 20 butir kelereng, kemudian kalah 12 butir kelereng, dan menang lagi 6 butir kelereng. Jika kelereng subekti tinggal 21 butir, maka jumlah kelereng Sule mula-mula adalah …………. butir.

7.

Hasil dari (–45) x (–5 + 10 + 25) adalah ……………

8.

Dalam suatu permainan jika menang diberi nilai 3, jika kalah diberi nilai –2, dan jika seri diberi nilai –1. Suatu regu telah bermain sebanyak 47 kali, dengan 21 kali menang dan 3 kali seri. Nilai yang diperoleh regu tersebut adalah ………..

B.

9.

10.

Mata Pelajaran : Fisika Kompetensi dasar : - Mendeskripsikan besaran pokok dan besaran turunan beserta satuannya - Mengelompok-kan sifat larutan asam, larutan basa, dan larutan garam melalui alat dan Indikator Pencapaian Kompetensi yang tepat Disusun oleh : FIT Apabila pada pengukuran panjang buku menggunakan pensil kamu memperoleh hasil misalnya panjang buku sama denga 3 pensil. Atau saat kamu menggunakan sloki untuk mengisi gelas dan menghasilkan 7 sloki untuk mengisi gelas sampai penuh. Panjang dan volume merupakan besaran, sedangkan pensil dan sloki merupakan satuan. Berdasarkan uraian di atas, coba lengkapi pernyataan di bawah ini: a. Besaran adalah ............................................................. b. Satuan adalah .............................................................. c. Ukuran adalah ......................................................

17.

18.

Hasil beberapa pengukuran dituliskan sebagai berikut. Nyatakan nilainya dalam satuan yang diminta. 1 dag = . . . . .mg 150 menit = ........... sekon 1m = . . . . .μm 1,8km/jam = . . . . .meter/sekon 60meter/menit = . . . . .meter/sekon Ketika kita mengukur dengan satuan jengkal, pasti di berbagai negara ukuran benda yang sama tidak akan memiliki hasil pengukuran yang sama karena ukuran jengkal tiap orang berbeda-beda. Pengukuran semacam ini disebut peng ukuran dengan satuan tidak baku. Diperlukan pengukuran dengan satuan yang standar dan diakui secara internasional. Syaratsyarat yang harus di penuhi oleh sebuah satuan standar adalah .......................... Buah jeruk yang kadang kala memiliki rasa asam. Rasa masam menunjukan bahwa zat ersebut mengandung asam. Pagar rumah yang terbuat dari besi, setelah sekian lama sering kali menjadi berkarat. Hal ini bisa di akibatkan karena adanya reaksi antara asam dari udara dengan besi menjadi besi (II) klorida. Atau karat juga dapat terjadi karena reaksi antara besi dengan air hujan yang tercemar asam. Bedasarkan uraian di atas, sebutkan 2 sifat zat yang mengandung asam! Jika kertas lakmus biru dicelupkan ke dalam larutan asam, maka warnanya akan .... Mata Pelajaran : Biologi Kompetensi dasar : Melaksanakan pengamatan objek secara terencana dan sistematis untuk memperoleh informasi gejala alam biotik dan abiotik Disusun oleh : Rina AS Dalam melakukan penelitian, sebagai peneliti harus mengetahui langkah-langkah dari metode ilmiah agar lebih memahami secara sistematis. Bagaimana langkah-langkah dari metode ilmiah? “Kemudian Laveran menyuntikkan darah orang yang sakit ke dalam tubuh orang yang sehat. Setelah beberapa hari ternyata orang yang sehat mulai terjangkit penyakit malaria, dan di dalam darahnya ditemukan benda-benda kecil seperti yang terdapat pada penderita malaria (Plasmodium)”. Dari pernyataan di atas, menurut kamu Laveran “menyuntikkan darah orang yang sakit ke dalam tubuh orang yang sehat “ telah melakukan langkah-langkah metode ilimiah pada tahapan …….…

19.

Dalam lingkungan, ada yang menjadi penyusun suatu lingkungan yaitu komponen biotik dan komponen abiotik. Bandingkanlah antara komponen biotik dan abiotik!

20.

Tanaman kacang berdaun hijau tampak tumbuh subur. Cahaya matahari membantu proses fotosintesis, dan tanah yang subur menyediakan unsur hara yang cukup. Gejala alam kebendaan pada komponen biotik di atas adalah....

Untuk menjawab pertanyaan No. 5, 6, 7, dan 8. Bacalah Uraian di bawah ini dengan seksama. Di belakang rumahku tumbuh putri malu (Mimosa pudica) dengan subur. Daunnya berwarna hijau kemerahan. Pada siang hari, sinar matahari membantunya berfotosintesis. Daunnya tiba-tiba menutup karena tertiup angin yang sepoi-sepoi. Ditempat tumbuhnya, tampak tanah berwarna hitam yang berarti banyak kandungan unsur haranya. Di sekitar tumbuhan putri malu juga terlihat tumbuhan purti malu yang masih kecil, yang berarti tumbuhan putri malu itu berkembang biak. Berdasarkan uraian di atas, tentukanlah: 21. Gejala alam kebendaan komponen biotik! 22.

Gejala alam kebendaan komponen abiotik!

23.

Gejala alam kejadian komponen biotik!

24.

Gejala alam kejadian komponen abiotik!

D.

Mata Pelajaran : Bahasa Inggris Kompetensi dasar : Merespon makna tindak tutur yang terdapat dalam teks lisan fungsional pendek sangat sederhana secara akurat, lancar dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan terdekat. Disusun oleh : Octavianus J.

Jumlah dari 6xy + 3yz + 4z dan 2xy + 4zy – 4z adalah ..........

3.

Hasil pengurangan -3(2p + 1) dari p + 5 adalah .......

4.

Kuadrat suatu bilangan ditambah dengan lima kalinya sama dengan 14. Bentuk aljabar persamaan tersebut adalah ........................

5.

(3a2 + 5b2)(a2 – 5b2) dijabarkan menjadi ...................

6.

Hasil dari -2(-3a4b5c2)4 adalah ...

7.

Kebun Pak Ahmad berbentuk persegi panjang dengan panjang (5x+ 4) m dan lebar (2x+ 1) m. Tentukan keliling dan luas dari kebun Pak Ahmad dalam variabel x.

8.

Panjang sisi miring suatu segitiga siku-siku adalah (5x – 2) cm, dan panjang sisi siku-sikunya adalah 4 cm dan (3x – 4) cm. Tentukan pola garis bilangan di bawah ini. a. Susunlah persamaan dalam x, kemudian selesaikanlah b. Hitung panjang sisi-sisi segitiga tersebut

B.

Mata Pelajaran Kompetensi dasar Disusun oleh

INSPIRASI BISNIS MASYARAKAT SUMSEL

26.

You (get) a lot of money.

27.

You (buy) a beautiful house.

28.

Your friends (envy) you.

29.

You (meet) a beautiful girl.

30.

You (marry) her.

: Fisika : Menjelaskan konsep atom, ion, dan molekul : Fitri Ramayanti

9.

Partikel suatu zat dapat berupa bentuk atom maupun molekul. Coba tentukan bentuk dari partikel zat berikut! a. Belerang memiliki bentuk partikel berupa ................. b. Aluminium memiliki bentuk partikel berupa ................. c. Oksigen memiliki bentuk partikel berupa ................. d. Besi memiliki bentuk partikel berupa .................

10.

Yang membedakan unsur dengan senyawa adalah

11.

Atom terdiri atas inti atom dan elektron yang mengelilinginya. Inti atom tersusun atas …………....

12.

13. 14. 15.

Perhatikan gambar di bawah. Gambar tersebut menunjukkan bentuk ………

Partikel terkecil dari materi yang bermuatan negatif disebut .………………… Senyawa ionik jika dilarutkan dalam air akan terurai menjadi ............. Ion kalium yang bermuatan positif satu (K+) jika berikatan dengan satu ion klorida yang bermuatan negatif satu (Cl–) akan membentuk senyawa dengan rumus .............

16.

Lelehan gula putih tidak menghantarkan 10. listrik, sedangkan lelehan garam dapur (cair) dapat menghantarkan listrik. Hal ini disebabkan karena ..................

C.

Mata Pelajaran Kompetensi dasar

Disusun oleh

: Biologi : Melaksanakan pengamatan objek secara terencana dan sistematis untuk memperoleh informasi gejala alam biotik dan abiotik : Rina AS

17.

Pertambahan volume yang terjadi karena pertambahan materi hidup dikenal dengan nama ....

18.

Proses perubahan fungsi menuju pendewasaan pada makhluk hidup disebut .....

19.

Pertumbuhan dan perkembangan pada makhluk hidup berperan dalam menjaga ...................... dan menjaga ........................................

20.

Dua faktor dari dalam tubuh makhluk hidup yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan adalah ....

21.

Pada daerah ujung batang dan ujung akar tumbuhan terdapat jaringan yang selalu aktif membelah, disebut jaringan ....

22.

Hormon yang berperan dalam proses perontokan daun adalah hormon.........

23.

Perhatikan gambar akar berikut! Daerah pertumbuhan dapat dibedakan menjadi tiga yaitu daerah A, B dan C. Tuliskan tiga nama daerah pertumbuhan tersebut!

24.

Lengkapilah tabel di bawah ini!.

Melihat satuannya, besaran dapat dibedakan menjadi dua kelompok besar, yaitu besaran dengan satu satuan dan besaran dengan lebih dari satu satuan. Dalam Fisika, besaran digolongkan menjadi dua, yakni besaran pokok dan besaran turunan. lengkapilah perrnyataan di bawah ini untuk menjelaskan pernyataan di atas . a. Besaran pokok dalah ......................................................... b. Besaran turunan adalah .....................................................

Perhatikan bentuk aljabar di bawah ini!

2.

Perhatikan gambar berikut! Tahap metamorfosis sempurna pada serangga yaitu ....

D.

Put the verbs into the correct form (simple future) James, 18 years old, asked an ugly fortune teller about his future Here is what she told him: 25. You (be) very happy.

11.

: Matematika : Melakukan operasi aljabar Mengurai kan bentuk aljabar ke dalam faktor-faktornya : Okti PS

Berdasarkan bentuk aljabar di atas, tentukanlah: a. Variabel dari bentuk aljabar tersebut adalah .................... b. Koefisien dari bentuk aljabar tersebut adalah ................... c. Konstanta dari bentuk aljabar tersebut adalah .................. d. Suku sejenis dari bentuk aljabar tersebut adalah ..............

15.

3.

Untuk SMP Kelas 8 A. Mata Pelajaran Kompetensi dasar

1.

Bilangan bulat terdiri dari bilangan bulat positif, nol, dan bilangan bulat negatif. Bilangan 3 tergolong kelompok bilangan bulat positif, sedangkan -3 tergolong kelompok bilangan bulat negatif. Dalam bilangan bulat, bilangan asli termasuk kelompok bilangan ………………………………….

13. 2.

Lengkapilah tabel di bawah ini dengan menuliskan huruf P jika merupakan besaran pokok, dan huruf T jika merupakan besaran turunan!

Mata Pelajaran : Bahasa Inggris Kompetensi dasar : Merespon makna yang terdapat dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk ber interaksi dengan lingkungan sekitar yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi, menolak jasa, meminta, memberi, menolak barang, mengakui, mengingkari fakta, dan meminta dan memberi pendapat Disusun oleh : Octavianus J.

Fill in the blanks with “can” or “can’t” to complete the sentences ! 25. 26. 27. 28. 29. 30.

Mr.Truffy ___ see anything because he is blind. Alexander ___ ride a bicycle well. He always has accidents. Mr.Judge ___ drink the sour cherry juice because it’s tasteless. Gabriel ___ drive very fast because he has got a sports car. There is a lot of snow.I ___ make a big snowman. I’m happy because it’s windy and I ___ fly my kite.

klik...........www.radarpalembang.biz


8 PALEMBANG RAYA

RADAR PALEMBANG, KAMIS 18 JULI 2013

Tahu dan Mie Basah Berformalin

BERHARAP IMPOR CABE DITAHAN PALEMBANG, RP - Meskipun harga cabe terus melambung, dan pemerintah mulai mengeluarkan opsi impor. Namun Asosiasi Ritel Dagang Sumsel berharap, kebijakan impor bisa ditahan lebih dahulu untuk menjaga stabilitas pemasukan petani cabe di tingkat petani. Ketua Asosiasi Ritel Dagang Sumsel, Muh Djunaidi MM, mengatakan penurunan mencapai 40 persen lebih laporan produksi lantaran perubahan cuasa semata. Untuk itulah ia berharap pemerintah mampu mengakomodir kepentingan para petani jangka panjang, dengan tidak semudah itu mengambil kebijakan impor. Penurunan produksi rata-rata di Juli akibat anomali cuaca. Saat ini produksi per hektarnya hanya sekitar 4 ton, padahal dalam kondisi normal mencapai 7 ton per hektarnya. Artinya volume produksi turun 40 persenan per hektare. “Jadi kita minta jangan gampang ambil kebijakan dulu soal impor. Apalagi efek impor setidaknya bisa 3-6 bulan kedepan. Sedangkan produktivitas cabe lebih cepat pulih,” imbuhnya. Petani saat ini sudah banyak terkena imbas akibat kebijakan impor. Termasuk produsen lokal, sehingga secara makro harus lebih berhati-hati soal ini. Hal yang paling perlu diwaspadai lagi, di lokal masih banyak substitusi cabe selain cabe segar, sehingga kebutuhan cabe sudah bisa banyak diantisipasi oleh masyarakat khususnya kebutuhan rumah tangga. Kebijakan impor ini selalu rawan dimanfaatkan oknum yang tidak bertanggung jawab untuk menekan harga cabai petani lokal. Ini bisa lama efeknya. “Iya, importnya cuma untuk 2-3 bulan. Tapi pemain lokal oknum yang tidak bertanggungjawab ini bisa memainkanya hingga 6 bulanan, sehingga kesempatan petani lokal untuk bangkit menerobos perdagangan dalam negeri akan terjepit kembali,” imbuhnya.

Temuan Dinkes Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palembang bekerjasama dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Sumsel kembali menemukan mie basah dan tahu mengandung formalin. Hal ini diketahui setelah dilakukan pemeriksaan sampel makanan ditempat berbeda. PALEMBANG, RP – Kepala Dinkes Palembang dr Gema Asiani menjelaskan, penemuan makanan berformalin ini hasil pemeriksaan sampel makanan di sembilan pasar tradisional dan pasar bedug Kamis (11/7) lalu, yakni pasar Cinde, pasar bedug Atom Jl Ratna, Tangga Buntung, Perumahan Polygon, komplek SD Muhammadiyah, KM 5, Lemabang dan pasar Satelit Sako. “Ada 63 sampel makanan dan dinyatakan positif 30 sampel, rata-rata tahu dan mie,” jelas Gema di ruang kerjanya. Pasar Cinde, lanjutnya, makanan yang mengandung formalin ditemukan pada pempek tahu, rujak mie dan sambal tahu.

dijual di pasar tradisional

mulai menyusut.

merah yang CABE: Setumpuk cabe impor bisa ditahan lebih Sumsel berharap kebijakan di tingkat petani. Asosiasi Ritel Dagang itas pemasukan petani cabe dahulu untuk menjaga stabil

FOTO: SALAMUN

Berkurangnya produksi ini memang akan mendongkrak harga, namun kenaikan harga ini belum tentu meningkatkan pendapatan petani. hal ini kemungkinan terjadi karena pada saat itu, produksi petani sedang mengalami penurunan. “Memang benar harga naik, tapi ‘kan produksi petani juga turun. Mereka harus menutupi biaya produksi yang sama dengan kondisi normal. Oleh karena itu, naiknya

harga tidak berpengaruh banyak terhadap pendapatan mereka,” ungkapnya. Pihaknya berharap, para pihak bisa mengerti kondisi ini agar mampu menstabilkan kondisi perdagangan komoditi lokal saat ini. Harusnya pemerintah segera mencari solusi tanpa harus melakukan kebijakan impor yang justru mengundang banyak spekulan bermunculan kembali. (ayu)

Kemenag: Tidak Ada CJH Fiktif PALEMBANG, RP – Isu yang banyakberedar mengenai jemaah Haji Fiktif langsung ditanggapi oleh Kemenang Sumsel, Plt kepala Kanwil Kemenag Sumsel, H M Ridwan secara tegas membantah informasi tersebut sekaligus memastikan 5.040 calon jemaah haji (CJH) yang masuk dalam daftar berangkat tahun ini tidak ada yang fiktif dalam kuota Sumsel. “Kami pastikan tidak ada CJH yang fiktif di dalam daftar keberangkatan yang ditetapkan oleh Kemenag tahun ini di dalam kuota Provinsi Sumsel. Semuanya telah memenuhi aturan,” tegas Ridwan saat dibincangi di ruang kerjanya Rabu (17/7). Ridwan menjelaskan, untuk menentukan apakah CJH tersebut benar atau fiktif dapat dipastikan melalui nomor porsi yang telah terdata sebelumnya, bukan melalui alamat calon jemaah. “Dalam daftar nama-nama

CJH yang diumumkan kemarin memang tercantum alamat celon jemaah. Namun, itu bukanlah ukuran untuk menentukan calon jemaah fiktif atau tidak, karena alamat dapat berpindah kapanpun. Kepastian jelas itu dapat dilihat dari nomor porsi karena tidak berubah,” terangnya. Ridwan mengungkapkan, pada dasarnya mereka juga tidak menginginkan hal ini terjadi, namun karena adanya keterlambatan penyelesaian rehabilitasi Masjidil Haram yang mengakibatkan kapasitas atau daya tampung tempat Tawaf menjadi berkurang dimana semula mampu menampung 48.000 jemaah perjam, saat ini hanya dapat 22.000 jamaah perjam. “Bagi CJH yang keberangkatannya ditunda, tidak perlu khawatir karena tahun depan akan menjadi prioritas dan dipastikan tidak dibebankan biaya tambahan jika ongkos haji tahun depan

naik. Mereka tetap membayar dengan biaya yang telah ditetapkan tahun ini,” bebernya. Di tempat yang sama, Kasubag Hukmas dan KUB Kanwil Kemenag Sumsel, Saefudin Latief, menegaskan, tidak ada penyusupan jemaah yang terjadi di dalam kuota Provinsi Sumsel. “Semuanya telah diatur dalam sistem Siskohat, jadi tidak ada penyusupan atau penipuan jemaah,” tegas Saefudin. Saefudin menjelaskan. Jika dalam daftar nama tersebut terdapat calon jemaah yang tidak jadi berangkat, dikerenakan alasan apapun, seperti sakit atau meninggal dunia. Maka, penggantiannya akan terjadi secara otomatis. “Ada jemaah yang tidak jadi berangkat, maka yang dibawahnya otomatis akan naik sendiri. Jadi semuanya telah terprogram, tidak dapat digangu,” tutur dia. Sementara itu Kabid Pe-

nyelenggaraan Haji, Umroh, dan Wakaf, H Udin Djuhan, menuturkan, kuota dasar haji di Provinsi Sumsel yakni 6.300 akibat adanya pemotongan 20% kuota tersebut. Maka yang dipastikan berangkat yakni 5.040, sedangkan 1.260 lainnya ditunda hingga tahun depan. Dari data yang dimiliki pihaknya, lanjut Udin, jemaah yang paling banyak berangkat dan ditunda yakni dari Kota Palembang sebanyak 2.966 dan yang ditunda sebanyak 403 jemaah. Sedangkan daerah yang jemaahnya paling sedikit berangkat yakni Kabupaten Empatlawang dengan 30 orang dan ditunda 6 orang. “Jumlah yang berangkat 5.040 dan ditunda 778, sisanya 472 belum melunasi BPIH. Untuk jumlah Tim Pembimbing Haji Daerah (TPHD) dan Tim Kesehatan Haji Daerah (TKHD) jumlah keseluruhannya yakni 48 orang,” tandasnya. (alk)

FOTO: DOK

Gema Asiani

Pasar bedug Polygon makanan berformalin terletak pada tahu isi, rujak mie, tahu tauco, tahu, pempek tahu dan tahu goreng dan lainnya. “Hari ini (kemarin. red) seluruh pedagang yang menjual makanan mengandung formalin kita kasih surat pemberitahuan. Kita kasih tahu, kalau tahu dan mie yang mereka olah jadi makanan mengandung formalin. Karena itu, kami meminta mereka tidak membeli di pedagang yang

sama,” terangnya. Menurutnya, temuan makanan mengandung formalin paling banyak ditemukan di pasar bedug Poligon. Dari 13 sampel acak yang diambil, hasilnya 9 sampel berupa mie, tahu dan olahan tahu positif formalin. Uji sampel ini dikatakan Gema sengaja dilakukan bukan pada satu jenis makanan, namun makanan tahu dan mie memang lebih di prioritaskan dilakukan uji sampel sebab biasanya mie dan tahu sering ditemukan adanya tambahan zat makanan berbahaya ini. Dia menjelaskan, makanan yang mengandung formalin bisa dilihat dari tekstur mie yang licin dan memiliki bau khas. Jika makanan ini terus dikonsumsi dalam wakatu yang lama, akan mengakibatkan penyakit kanker dan hati. “Kami harap penjualan formalin harus diperketat, misalnya pembelian formalin hanya diberikan kepada petugas laboratorium, rumah sakit atau distributor perusahaan kimia. Sebab, formalin merupakan bahan keras yang mudah disalah gunakan,” pungkasnya. (tma)

Gaji Honorer Tersendat PALEMBANG, RP - Menjelang pelantikan Walikota Palembang, 21 Juli mendatang, tenaga honorer di Pemerintah Kota Palembang, resah. Pasalnya, sudah dua bulan ini yakni Juni dan Juli, seluruh tenaga honorer yang bertugas di Sekretariat Daerah Kota Palembang belum menerima gaji. Salah seorang tenaga honor mengaku sudah mempertanyakan hal ini kepada Bagian Keuangan Setda Kota Palembang. Namun, hingga kemarin belum ada kejelasan. “Kami sangat butuh uang, tapi sampai sekarang belum gajian lagi. Padahal uang tambahan penghasilan pegawai (TPP) untuk PNS sudah dikeluarkan. Tapi, untuk honor sudah dua bulan ini belum gajian,” keluhnya, seraya mengungkapkan gaji tenaga honorer Pemkot mencapai Rp 1,2 juta perbulan. Dia menambahkan, dari beberapa bagian tenaga honorer yang bertugas di Pemkot Palembang baru honorer bagian umum dan bagian keuangan yang sudah menerima gaji. “Kami ini perlu uang, untuk memenuhi kebutuhan. Apalagi, sekarang lagi masuk tahun ajaran baru. Jadi, untuk membeli kebutuhan sekolah anak. Belum

FOTO: DOK

HM Hoyin

lagi, untuk memenuhi kebutuhan puasa,” kata dia. Untuk itu, lanjut dia, diharapkan Pemkot Palembang untuk segera membayarkan gaji honorer ini. “Mudah-mudahan, besok (hari ini, red) kami sudah bisa gajian,” harap dia. Menanggapi keluhan honorer tersebut, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kota Palembang, HM Hoyin menjelaskan, untuk pembayaran gaji tenaga honorer ini diserahkan sesuai dengan kebijakan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang bersangkutan. “Kalau di Sekretariat Daerah Kota, berarti itu langsung ke bagian keuangan Setda Kota

Palembang. Karena, untuk pembayaran gaji honorer ini sesuai dengan pengajuan surat perintah membayar (SPM) dari masingmasing SKPD,” bebernya. Terpisah, Bendahara Bagian Keuangan Setda Kota Palembang, Tri membenarkan pembayaran gaji honorer di Setda Kota Palembang belum dilakukan untuk dua bulan ini. “Sekarang sedang kita proses di BPKAD. Mudah-mudahan, dalam beberapa hari ini akan segera dicairkan,” ujar dia. Menurut Tri, untuk pembayaran gaji honorer ini sebenarnya tergantung pada keaktifan bendahara di bagian masing-masing. “Ini saja kalau saya tidak jemput bola, mungkin masih butuh waktu lagi gajian. Karena, bendahara umum ini tugasnya hanya meneruskan pengajuan pembayaran gaji dari masingmasing bagian,” jelasnya. Namun, tambah Tri, untuk yang akan dibayarkan sekarang ini baru satu bulan gaji dulu. “Sebab, kalau honorer itu kerja dulu baru gajian. Jadi, sekarang dibayarkan untuk gaji bulan Juni dulu. Bulan Juli memang belum, karena kalau honorer gajiannya sekitar tanggal 25 setiap bulannya,” pungkasnya. (tma)

Dua Tahanan BNNP Sumsel Kabur PALEMBANG, RP – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumsel kecolongan, pasalnya, dua orang bandar nar-

koba yang telah bersusah payah dibekuk dan ditahan pihaknya dengan mudah melenggang kabur dari tahanan, sebab ketika mereka kabur, hanya ada security gedung yang berjaga, tanpa adanya pihak berwajib. Keduanya yakni Saryono warga 4 Ulu, Kertapati, Palembang, dan sarkowi warga Komplek Teratai Putih, KM 8, Palembang, melarikan diri dari tahanan pada Selasa

Bontor Hutapea

(17/6) malam. Menurut sumber Radar Palembang yang ada di BNNP Sumsel, peristiwa tersebut diketahui terjadi sekitar pukul 23.00 WIB, kedua tahanan merupakan bandar narkoba yang diamankan pihak BNNP Sumsel 17 Juni 2013 lalu di Komplek Perumahan OPI dengan barang bukti 100 Gram sabu-sabu seharga Rp 144 juta, serta ponsel, timbangan digital dan pisau cap garpu. “Kedua tersangka kabur dengan merusak gembok pintu sel dan langsung melompati tembok belakang gedung BNNP Sumsel.” ujarnya. Dikatakannya, peristiwa ter-

sebut baru diketahui setelah dua orang security BNNP Sumsel yakni Habibi (27) dan Anton (28) melakukan patroli di lingkungan gedung BNNP Sumsel. “Nah, ketika melakukan pengecekan di sel tahanan BNNP Sumsel, keduanya melihat bahwa sel tahanan tersebut telah kosong dan gembok sel tahanan telah dirusak.” kata dia. Kepala BNNP Sumsel, Brigjend Pol Bontor Hutapea membenarkan kaburnya dua tahanan BNNP Sumsel tersebut. “Memang ada dua orang tahanan kita yang kabur dan sekarang kita masih melakukan pengejaran,” ujar Bontor. (can)

Sambungan Baru PDAM Diskon 73 Persen PALEMBANG, RP - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Musi tahun ini kembali mendapatkan bantuan dana hibah dari Pemerintah Australia melalui Ausaid sebesar Rp 17 miliar.Bantuan ini akan dipakai untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang ingin melakukan pemasangan baru air bersih di PDAM. “Hari ini (kemarin, red) kita sudah MoU dengan Ausaid di Hotel Borobodur, Jakarta. Bantuan ini sesuai dengan pengajuan kami untuk 6 ribu MBR. Hibah ini adalah untuk kedua kalinya.

Sebelumnya, sudah Tapi, dengan adanya ada 6.000 MBR yang bantuan hibah ini sudah mendapatkan maka dipotong 73 bantuan penguranpersen atau hanya gan biaya pasang membayar Rp 300 baru,” kata Direktur ribu saja,” kata dia. Teknik PDAM Tirta Diakui StephaMusi, Ir Stephanus, nus, pihak Australia kemarin. cukup ketat dalam Dengan adanya memberikan banbantuan ini, kata tuan ini. Semuanya Stephanus, maka disesuaikan dengan FOTO: DOK warga MBR yang kriteria. Diantaingin memasang Stephanus ranya, rumah tidak sambungan air berboleh lebih dari sih PDAM cukup membayar type 36. Kemudian, tidak boleh Rp 300 ribu. “Normalnya untuk tinggal di wilayah kompleks. biaya pasang baru itu Rp 1,1 juta. “PDAM sudah mendata siapa

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

yang akan mendapatkan bantuan hibah ini. Kemudian, tim dari Ausaid mensurvey,” ujarnya. Untuk lokasi sendiri, sambungnya, tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Kota Palembang. “Tapi tetap paling banyak untuk wilayah Seberang Ulu. Karena, di kawasan ini masih banyak MBR,” urai dia. Sementara itu, Wali Kota Palembang Ir H Eddy Santana Putra MT mengatakan, dengan adanya bantuan hibah ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat berpenghasilan rendah, untuk mendapatkan pelayanan air bersih. (tma) klik...........www.radarpalembang.biz


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.